Harian Bhirawa Ditunjuk kembali sebagai sarana pengumuman iklan tender/lelang pemerintah di seluruh Jawa Timur berdasarkan SK Gubernur No.188/343/ KPTS/013/2006
HARIAN
harian_bhirawa@yahoo.com bhirawa_indragiri@yahoo.com suratkabar_harianbhirawa
IKLAN/ LANGGANAN
Surat Kabar Harian Bhirawa
031-5615454 Harga Langganan Rp 55.000/bulan Eceran Rp 3.000
www.harianbhirawa.co.id
Mata Rakyat Mitra Birokrat
Senin Pahing, 11 JANUARI 2021
Perketat Keluar-Masuk di Perbatasan Surabaya
Surabaya, Bhirawa Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Surabaya, Whisnu Sakti Buana menyatakan jika Pemkot Surabaya bakal memperketat keluar-masuk warga disetiap perbatasan. Bahkan, operasi yustisi dengan tindakan tegas juga akan terus dilakukan, sehingga warga semakin disiplin dalam menjalankan protokol kesehatan (Prokes). “Kami juga akan terus melakukan reaktivasi Kampung Tangguh Wani Jogo Suroboyo, supaya lebih efektif dalam melakukan pencegahan pandemi Covid-19 ini. Jadi, ayo kita bersama-sama disiplin dalam menjalankan protokol kesehatan,” ujar Whisnu, Minggu (10/1). Menurut dia, pemkot sudah menyiapkan berbagai hal untuk menjalankan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) itu dan sudah dikaji semuanya. Artinya, ke halaman 11
oki abdul sholeh/bhirawa
Pemkot Surabaya mulai hari, Senin (11/1) akan menerapkan PPKM dengan cara memperketat keluar masuk warga di berberapa titik perbatasan. Selain itu juga pengunjung rumah makan, restoran dan warung kopi juga dibatasi 25 persen.
Bupati Magetan Suprawoto Jalani Isolasi Mandiri
Hari Ini, 11 Daerah Jatim Jalankan PPKM Gubernur Imbau Semua Pihak Patuhi Ketentuan PPKM 11 Daerah di Jatim Kota/Kabupaten
antara
Bupati Magetan Suprawoto menjalani isolasi mandiri di rumah dinas, Sabtu (9/1).
Magetan, Bhirawa Bupati Magetan Suprawoto menjalani isolasi mandiri di rumah dinas setelah kontak erat dengan sang istri, Titik Sudarti Suprawoto yang terkonfirmasi positif Covid-19. Anggota Satgas Covid-19 Magetan Venly Tomi Nicholas mengatakan Bupati Suprawoto meski menjalani isolasi mandiri, secara umum kesehatan orang nomor satu di Kabu-
Surabaya
Kota Batu
Kab. Sidoarjo
Kota Madiun
Kab. Gresik
Kab. Madiun
Kota Malang
Kab. Lamongan
Kab. Malang
Kab. Ngawi
Kab. Blitar
ke halaman 11
MITRA
Batasi Kegiatan Masyarakat
PEMKAB Pasuruan mulai membatasi mobilitas masyarakat. Pembatasan itu dimulai tanggal 11-25 Januari 2021 untuk mengendalian penyebaran Covid-19. Pembatasan mobilitas masyarakat dituangkan dalam surat edaran (SE) Satgas Penanganan Covid19 Kabupaten Pasuruan Nomor 100/01/Covid-19/2021 pada 8 Januari. Di dalam SE itu juga terdapat pembatasan kegiatan masyarakat. Total ada tujuh poin kegiatan yang diatur. Yaitu, melakukan kegiatan belajar mengajar secara
Hilmi Husain/Bhirawa
HM Irsyad Yusuf
Sentil
Hari Ini, 11 Daerah Jatim Jalankan PPKM - Semoga tidak bertambah BLT DD Diperpanjang Hingga Desember 2021 - Kabar yang menyejukkan 75 Persen ASN Sidoarjo akan Work From Home - Ini bukan untuk liburan lho
ke halaman 11
Pemprov, Bhirawa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) resmi dilaksanakan mulai hari ini, Senin (11/1) hingga 25 Januari mendatang. Dari 38 daerah, 11 kabupaten/kota di antaranya telah ditetapkan sebagai daerah yang akan menerapkan PPKM.
Sebelas kabupaten / kota tersebut yakni Kota Surabaya, Kab. Sidoarjo, Kab. Gresik, Kota Malang, Kab. Malang, Kota Batu, Kota Madiun, Kab. Madiun, Kab. Lamongan, Kab. Ngawi dan Kab. Blitar. Penetapan kesebelas daerah tersebut berdasarkan sejumlah pertimbangan antara lain, Instruksi Kemendagri Nomor 1 Tahun 2021 yaitu Surabaya Raya yang meliputi
Kota Surabaya, Kabupaten Gresik dan Kabupaten Sidoarjo. Kedua, daerah yang masuk zona merah dalam peta BNPB yaitu Kabupaten Blitar, Kabupaten Lamongan dan Kabupaten Ngawi. Kemudian kategori daerah dengan empat indikator yang ditetapkan Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi
han dan kesabaran atas musibah ini. Mantan Menteri Sosial itu meyakini semua regulasi dan operasional penerbangan selama ini sudah dimaksimalkan. “Bagaimanapun keamanan dan keselamatan adalah yang paling utama. Saya yakin semua sudah pada posisi menjaga tingkat kehatihatian yang tinggi. Setelah kotak hitam ke halaman 11
Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa
Sidoarjo, Bhirawa Hasil Rakor Forkopimda Sidoarjo, Pemkab Sidoarjo secara resmi memberlakukan PPKM (Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) selama 14 hari, mulai tanggal 11-25 Januari 2021. Penetapan tersebut berdasarkan Instruksi Kemendagri No. 1 Tahun 2021 yaitu Surabaya Raya meliputi Kota Surabaya, Gresik dan Sidoarjo masuk zona merah. ke halaman 11
ke halaman 11
Gubernur Ucapkan Belasungkawa Kecelakaan Sriwijaya Air
Surabaya, Bhirawa Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa menyampaikan belasungkawa atas kecelakaan pesawat Sriwijaya Air SJ 182 di perairan Kepulauan Seribu, Jakarta, Sabtu (9/1) dan berharap seluruh penumpang dan awak pesawat segera ditemukan. “Kejadian ini menjadi duka cita kita bersama. Saya turut berbelasungkawa dan semoga proses evakuasi dan penyelamatan berjalan lancar. Semoga ada mukjizat dari Allah SWT dan seluruh korban bisa ditemukan,” katanya melalui siaran pers yang diterima wartawan di Surabaya, Minggu (10/1). Kepada keluarga korban, Khofifah turut mendoakan agar senantiasa diberikan kekuatan, ketaba-
Sidoarjo Terapkan Jam Malam Hingga Lockdown Desa
achmad suprayogi/bhirawa
Suasana rapat persiapan pelaksanaan PPKM di Sidoarjo yang dihardiri oleh Forkopimda.
Usut Tuntas Dugaan Kasus Korupsi di Kota Batu Kota Batu,Bhirawa Pegiat anti korupsi, Malang Corruption Watch (MCW) mendorong penuntasan kasus dugaan korupsi perkara penerimaan gratifikasi di Pemkot Batu pada 2011-2017. Mereka memiliki dugaan kuat bahwa praktik tindak korupsi di masa pemerintahan 2011- 2017 melibatkan kepala daerah saat itu. Hal ini dikarenakan masifnya praktik korupsi yang terjadi di Kota Batu pada masa itu. Koordinator Divisi Monitoring Hukum dan Peradilan MCW, Raymond Tobing mengatakan bahwa tak hanya kasus gratifikasi yang diduga terjadi di Kota Batu. Ia juga menduga adanya ke halaman 11
Kampung 1001 Malam di Surabaya
Terisolasi, Kurang Perhatian, Berjuang Hidup Sendiri
Hidup di kolong jembatan dan bantaran sugai memang bukanlah pilihan yang diidamkan, keterpaksaan akibat biaya hidup yang tinggi di kota besar seperti Surabaya menjadikan sejumlah masyarakat yang tidak beruntung memilih tempattempat tak layak menjadi hunian. Gatot Suryo Widodo, Surabaya
Salah satu wilayah kota Surabaya yang menjadi situs kekurang beruntungan sebagian masyarakat adalah Kampung 1001 Malam. Kampung yang konon dihuni setidaknya 180 orang ini terisolasi oleh jalan tol Dupak-Gresik dan Kali Asemrowo serta Bozem Morokrembangan. Bhirawa dan sejumlah
awak media ,Jumat(8/1) lalu berkesempatan diajak Wakil Ketua DPRD Surabaya, Reni Astuti blusukan di Kampung 1001 Malam untuk mengecek sejauh mana bantuan pemerintah terkait Covid-19 bisa diterima masyarakat. Jika anda melihat peta Google Map, memang tidak akan ada jalan langsung menuju kampung kumuh. Bila ditarik dari titik pengenal jalan Demak, sehar-
usnya bisa masuk ke Kampung 1001 Malam melalui jalan Lasem. Tapi terputus oleh jalur Tol Dupak-Gresik. “Lha apa sampean mau nyebrang jalan tol?,” ujar salah satu warga di sekitar Jalan Lasem yang sempat ditanya Bhirawa arah ke Kampung 1001 Malam. Memang kenyataannya untuk masuk ke Kampung 1001 Malam, kita harus menyusuri dulu kolong jembatan tol Dupak yang ada di jalan Tambakasri dan melanjutkannya menyeberang Kali Asemrowo dengan
ke halaman 11
gato/Bhirawa
Kawasan kolong jembatan tol Dupak banyak hunian tak layak yang sudah ada sejak 20 tahun lalu.