Harian Bhirawa Ditunjuk kembali sebagai sarana pengumuman iklan tender/lelang pemerintah di seluruh Jawa Timur berdasarkan SK Gubernur No.188/343/ KPTS/013/2006
HARIAN
harian_bhirawa@yahoo.com bhirawa_indragiri@yahoo.com suratkabar_harianbhirawa
IKLAN/ LANGGANAN
Surat Kabar Harian Bhirawa
031-5615454 Harga Langganan Rp 55.000/bulan Eceran Rp 3.000
www.harianbhirawa.co.id
Mata Rakyat Mitra Birokrat
Selasa Kliwon, 13 JULI 2021
Dijual Tak Sesuai Harga Eceran Tertinggi
Polda Jatim Ungkap Kasus Permainan Harga Tabung Oksigen Polda Jatim, Bhirawa Subdit III Jatanras Ditreskrimum Polda Jatim mengungkap kasus perdagangan alat kesehatan (tabung oksigen) tak sesuai harga normal. Subsit yang tergabung dalam Satgas Gakkum ini mendapati penjualan tabung oksigen di Sidoarjo yang tak sesuai harga eceran tertinggi (HET). Dari kasus ini Polisi mengamankan tiga orang pria berinisial, AS, FR dan TW. Ketiga warga Sidoarjo itu saat ini masih berstatus saksi. Petugas juga menyita barang bukti (BB) 129 tabung oksigen berbagai ukuran (sebagian sudah dijual), nota pembelian tabung oksigen, 2 unit HP merk Vivo dan Xiaomi, screenahot postingan akun Facebook milik TW.
“Hasil ungkap ini merupakan serangkaian Operasi Aman Nusa dari Kapolri dan Kabareskrim. Kaitannya dengan penanganan Covid-19, yakni menjamin ketersediaan obat-obatan, ketersediaan oksigen dan penyaluran bantuan sosial,” kata Kapolda Jatim, Irjen Pol Nico Afinta, Senin (12/7). Nico menjelaskan, kasus ini bermula ketika AS membeli tabung oksigen beserta isinya dari PT NI dengan harga Rp 700.000. Kemudian dijual kepada FR seharga Rp 1.350.000. Sesuai HET, tabung oksigen ini harganya Rp 750.000. Selanjtnya AS dibantu TW (adik AS) memasarkan tabung oksigen beserta isinya ukuran 1 meter kubik melalui akun Facebook ke halaman 11 Ist
Kapolda Jatim, Irjen Pol Nico Afinta menunjukkan barang bukti (BB) tabung oksigen yang dijual tak sesuai HET dari Pemerintah, Senin (12/7).
Selain Didenda, Tiga ASN Berjoget saat PPKM Disanksi Lanjutan
Pasuruan, Bhirawa Tiga ASN Pemkot Pasuruan yang melanggar protokol kesehatan, saat asik berjoget dalam pelaksanaan PPKM Darurat akhirnya mendapatkan sanksi sidang ditempat. Sidang ditempat operasi yustisi protokol kesehatan (Prokes) digelar di Pasar Kebon Agung Kota Pasuruan, Senin (12/7). “Mereka (ASN Pemkot Pasuruan) yang melanggar, hari ini disidang di Pasar Kebon Agung. Adapun sanksinya sudah diterima berupa denda,” ujar Wali Kota Pasuruan, ke halaman 11
100 Persen Oksigen Industri Dikonversi untuk Medis Kabupaten Madiun, Bhirawa Melonjaknya kasus Covid-19 membuat kebutuhan oksigen untuk kepentingan medis meningkat. Memastikan kebutuhan oksigen aman selama pandemic, Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa meninjau stasiun pengisian oksigen, PT. Samator Gas Industri Madiun, di Desa Kertobanyon, Kecamatan Geger, Kabupaten Madiun, Senin (12/7).
Gubernur Khofifah Indar Parawansa bersama Bupati Madiun H. Ahmad Dawami , Wakil Bupati Madiun H. Hari Wury-
anto dan jajaran Forkopimda Kabupaten Madiun memastikan ketersediaan oksigen untuk kebutuhan medis di wilayah
Mataraman aman. “Seluruh oksigen yang diproduksi oleh pemerintah diarahkan untuk keperluan medis penanganan Covid-19, termasuk salah satunya oksigen yang ada di PT Samator Gas Industri di Kecamatan Geger Kabupaten Madiun ini,”kata Gubernur. Dikatakan Gubernur Khofifah, oksigen yang digunakan ke halaman 11 sudarno/bhirawa
Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa bersama Bupati Madiun H. Ahmad Dawami dan Kadisperindag Jatim, Drajat Irawan meninjau stasiun pengisian oksigen, PT. Samator Gas Industri Madiun, di Desa Kertobanyon, Kecamatan Geger – Kabupaten Madiun, Senin (12/7).
Hilmi Husain/Bhirawa
11 pelanggar, 3 diantaranya ASN Pemkot Pasuruan yang berjoget saat menjalani sidang yustisi, Senin (12/7).
MITRA
Terima Kasih untuk Pahlawan Surabaya BERBAGAI elemen masyarakat silih berganti datang untuk memberikan bantuan kepada Pemkot Surabaya. Tentunya dukungan ini mengalir sebagai bagian dari gotongrotong dalam upaya penanganan pandemi Covid-19 di Surabaya. Terbaru adalah bantuan dari Himpunan Wiraswasta Minyak dan Gas (Hiswana Migas), BPJS Kesehatan, dan Kawan Lama Eri Cahyadi ke halaman 11
Sentil
Polda Jatim Ungkap Kasus Permainan Harga Tabung Oksigen - Memanfaatkan kesempatan dalam kesempitan Tambah Personel dan Buru Pelaku Penyebar Vidio - Tak lama lagi pasti tertangkap Sejumlah Pasar Hewan di Sumenep Ditutup - Pedagang sate pusing
Kericuhan Operasi PPKM di Bulak Banteng Surabaya
Tambah Personel dan Buru Pelaku Penyebar Video Surabaya, Bhirawa Kepolisian Daerah Jatim mengejar tersangka lain yang terlibat kericuhan saat patroli pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM)
darurat di Jalan Bhineka Raya, perbatasan Suropati dan Bulak Banteng Baru, Kota Surabaya, pada Sabtu (10/7) malam. “Dari hasil penangkapan kemarin akan kami dalami dan kembangkan. Kami akan buru
pelaku yang menyebar video di media sosial (Medsos),” kata Kabid Humas Polda Jatim Kombes Polisi Gatot Repli Handoko di Surabaya, Senin (12/7). ke halaman 11
Hari Pertama Sekolah
Tiga Pesan Gubernur Khofifah di MPLS
Pemprov, Bhirawa Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) tingkat SMA, SMK, dan SLB tahun ajaran 2020/2021 digelar dalam suasana PPKM Darurat mulai kemarin, Senin (12/7). Tanpa seremoni khusus, MPLS digelar dengan mekanisme daring. Terkait pelaksanaan tersebut, Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa menyampaikan pesannya agar MPLS mampu menyiapkan mental siswa yang baru memasuki masa pembelajaran di SMA, SMK, dan SLB. ke halaman 11
Vaksin Berbayar Bakal Bantu Kejar Target Herd Immunity DPRD Jatim, Bhirawa
Ketua Fraksi Partai Golkar DPRD Jatim, Kodrat Sunyoto mendukung adanya vaksinasi berbayar “gotongroyong” di Indonesia, khususnya di Jatim. Hal itu patut diapresiasi lantaran untuk percepatan dan pemerataan, maka harus dikombinasikan antara vaksin gratis dan Kodrat Sunyoto berbayar di masyarakat. “Kondisi masyarakat sampai sekarang ini ada yang tidak kebagian vaksin. Tidak berarti dengan kondisi yang dimanfaatkan oleh Kimia Farma yang mencari keuntungan, saya rasa ke halaman 11
Menikmati Sate Gule Kepala Ikan Manyung di Pasir Putih Situbondo
Berdiri Sejak Kolonial Belanda, Setiap Akhir Pekan Diburu Penikmat Kuliner Di Kota Santri Situbondo tak hanya dikenal kaya dengan pemandangan yang indah dan ombak laut yang landai. Aneka masakan kuliner juga cukup banyak dikenal masyarakat pantura. Satu diantaranya sate gule ikan manyung yang disajikan Rumah Makan Orental Purnama, Pasir Putih, Kecamatan Bungatan, Kabupaten Situbondo. Seperti apa rasanya?. Sawawi, Kabupaten Situbondo
Pada akhir pekan kemarin, sejumlah mobil berderet di halaman parkir Rumah Makan (RM) Orental Purnama, yang berada di kawasan wisata bahari Pasir Putih Kecamatan Bungatan Situbondo. Mereka umumnya para pelanggan tetap menu unggulan RM Orental Purnama Pasir Putih, sate gule ikan manyung. Tak hanya warga
lokal Situbondo, para penikmat kuliner dari kawasan Jawa Timur juga kerap kali mampir ke RM Orental Purnama. “Kami hendak pergi ke Bali. Karena sudah menjadi langganan, kami mampir dulu ke sini (RM Orental Purnama),” ujar Fatimah, wanita asal Probolinggo itu. Setahu Fatimah, Rumah Makan milik Koperasi Polres Situbondo itu sudah berdiri sejak jaman
sawawi/bhirawa
Fatimah, salah satu pelanggan RM Orental Purnama Pasir Putih saat menikmati menu masakan sate gule kepala ikan manyung.
Kolonial Belanda, ratusan tahun silam. Wajah RM Orental Purnama beberapa kali mengalami perubahan. Termasuk menu makanan yang di pajang juga mengikuti trend masakan modern. “Ya sepertinya RM ini terus melakukan inovasi menu. Umumnya berasal dari berbagai bahan ikan laut segar. Menu unggulannya disini masakan sate gule yang berbahan baku ikan manyung segar,” ujar Fatimah. Masakan sate gule ikan manyung atau biasa dikenal dengan sebutan ikan jambal roti segar ini merupakan menu khas dan masakan andalan Rumah Makan Orental Purnama Pasir Putih Situ ke halaman 11