binder14apr21

Page 1

Harian Bhirawa Ditunjuk kembali sebagai sarana pengumuman iklan tender/lelang pemerintah di seluruh Jawa Timur berdasarkan SK Gubernur No.188/343/ KPTS/013/2006

HARIAN

harian_bhirawa@yahoo.com bhirawa_indragiri@yahoo.com suratkabar_harianbhirawa

IKLAN/ LANGGANAN

Surat Kabar Harian Bhirawa

031-5615454 Harga Langganan Rp 55.000/bulan Eceran Rp 3.000

www.harianbhirawa.co.id

Mata Rakyat Mitra Birokrat

Rabu Kliwon, 14 APRIL 2021

Gus Ipul Prihatin, Banyak Alat Medis RSUD Dr R Soedarsono Tak Berfungsi Pasuruan, Bhirawa Wali Kota Pasuruan, H Saifullah Yusuf menandatangani pakta integritas dan komitmen bersama seluruh pegawai RSUD Dr R Soedarsono Kota Pasuruan, Selasa (13/4). Pakta integritas tersebut sebuah komitmen mewujudkan pelayanan yang berkualitas dan bermutu menuju smart hospital (senyum, mutu, amanah, respek, terpercaya). Gus Ipul menegaskan pakta integritas ini adalah ben-

tuk komitmen dan jaminan ke masyarakat Kota Pasuruan. Pasalnya, selama ini masyarakat sangat pesimis terhadap layanan hingga lainnya dari rumah sakit milik pemerintah tersebut. “Diluar sana, masyarakat sudah menilai sangat negatif akan pelayanan rumah sakit ini. Makanya, wajib diubah. Dengan pakta integritas ini, tentu menjadi jaminan jika pegawai rumah  ke halaman 11

Hilmi Husain/Bhirawa

Wali Kota Pasuruan, H Saifullah Yusuf menandatangani pakta integritas dan komitmen bersama seluruh pegawai RSUD Dr R Soedarsono Kota Pasuruan, Selasa (13/4).

Hilmi Husain/Bhirawa

Wali Kota Pasuruan, H Saifullah Yusuf dan Wakil Wali Kota Pasuruan, Adi Wibowo saat melihat pelayanan hingga lainnya di RSUD Dr R Soedarsono, Kota Pasuruan, Selasa (13/4).

Mutiara Ramadan: ….Dan wajib bagi orang-orang yang berat menjalankannya (jika mereka tidak berpuasa)membayar fidyah, (yaitu) memberi makan seorang miskin.……….(QS Al Baqarah 184)

Pertahankan Amalan Ramadan di Tengah Pandemi Covid-19 Oleh Miftahur Rohmah Santriwati Darul Falah Be-Songo Semarang SETAHUN lebih sudah, Covid-19 menerjang dunia. Namun keadaannya masih belum pulih seratus persen. Meski demikian, kita patut bersyukur, karena pemerintah telah mengizinkan umat Islam melaksanakan ibadah salat tarawih secara berjamaah di masjid. Hal ini tentu sangat berbeda dengan keadaan tahun sebelumnya. Di mana pemerintah melarang umat Islam untuk salat tarawih berjamaah di masjid. Ummat Islam diimbau untuk melaksanakan salat tarawih di rumah masing-masing. Sekali lagi hal ini terjadi pada Bulan Ramadan tahun lalu. Meski sudah diperbolehkan salat tarawih berjamaah di masjid,

Unair Uji Coba Hewan Transgenik Optimis Produksi Massal Akhir 2021

Surabaya, Bhirawa Perkembangan vaksin Merah Putih Universitas Airlangga (Unair) masih dalam tahap uji pada hewan. Meski demikian, vaksin buatan anak bangsa ini diharapkan bisa dimanfaatkan pada November 2021.

Rektor Unair, Prof Moh Nasih menuturkan jika hingga saat ini penelitian vaksin sedang dilakukan tahap self assesmen dengan BPOM. Bah-

kan jika sesuai jadwal, diperkirakan rampung pada kisaran bulan Oktober atau November dan bisa dimanfaatkan. “Perkembangan vaksin saat

 ke halaman 11

Jadwal Imsakiyah:

Untuk Surabaya dan Sekitarnya, Rabu (14/04)

Imsak : 04.04 Asar : 14.50

Subuh : 04.14 Magrib: 17.30

Zuhur : 11.31 Isyak : 18.40

ini sedang di tahap self asesmen dengan BPOM. Di media, kepala BPOM (Kepala BPOM, Penny Kusumastuti Lukito) mengisyaratkan bahwa dua bulan setelah pelaksanaan uji klinis bisa dikeluarkan. Kita berharap itu benar ditepati sehingga Oktober November bisa dimanfaatkan,” ujar Nasih, Selasa (13/4). Sementara terkait produksi vaksin, Nasih mengatakan jika hal tersebut tak memiliki kendala yang signifikan. Bahkan jika didistribusikan secara massal pihaknya menyerahkan urusan tersebut pada pemerintah dan industri Prof. Nasih menambahkan saat ini vaksin Merah Putih sedang melalui tahap uji coba pada hewan transgenik. Menurut laporan yang dia terima, uji coba pertama yang dilakukan  ke halaman 11

MITRA

Sinergi Menjaga Stabilitas Harga SETIAP memasuki bulan puasa Ramadan dan Lebaran, biasanya harga-harga kebutuhan pokok mengalami kenaikan. Hal ini mendapat perhatian serius dari Wakil Wali Kota Surabaya, Armuji, agar kenaikan harga kebutuhan pokok tidak terjadi dan bisa terkendali. Armuji pun menggelar rapat koordinasi tentang ketersediaan d a n h a rg a b a h a n Armuji pokok pada, Selasa  ke halaman 11

Sentil

Gus Ipul Prihatin, Banyak Alat Medis RSUD dr R Soedarsono Tak Berfungsi - Yang prihatin sudah banyak, terpenting harus diperbaiki Unair Uji Coba Hewan Transgenik - Menunggu karya anak bangsa Jam Kerja Pejabat Pemkab Lebih Lama Selama Ramadan - Bagian dari ibadah

Rektor Unair Prof Nasih saat memberikan keterangan terkait perkembangan vaksin merah putih, Selasa (13/4).

Inspektorat Perkuat Fungsi Pencegahan Korupsi

Tantang ASN Pemprov Jadi Whistleblower Pemprov, Bhirawa Inspektorat Jatim kini telah dilengkapi instrumen pencegahan korupsi dengan mengubah struktur organisasinya. Berdasarkan Pergub Jatim nomor 7 tahun 2021, Inspektorat Jatim menambah satu bidang Inspektur Pembantu Khusus (Irbansus). Kepala Inspektorat Jatim Helmy Perdana Putera menjelaskan, Irbansus ini

salah satunya akan menangani Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) Irbansus untuk dilaporkan ke Gubernur Jatim sebagai Sistem Pengendalian Internal (SPI) dan Menteri Dalam Negeri. “Jadi Irban itu terdiri dari Irban I, Irban II, Irban III, Irban IV dan Irban dan Irbansus. Sebelumnya, berdasarkan Pergub 11/2016, Inspektorat hanya  ke halaman 11

Helmy Perdana Putera

Sidak KPM, Kadinsos Pastikan Kualitas Bantuan Mensos Tuban, Bhirawa Setelah beberapa waktu lalu Tikor BPNT/BSP Kabupaten Tuban meninjau komoditas beras di tingkat kecamatan, Dinsos P3A Tuban kembali melakukan peninjauan dengan sasaran

langsung ke Keluarga Penerima Manfaat (KPM). Secara tiba-tiba, Senin petang (12/4), Kepala Dinsos P3A Tuban, Eko Julianto, didampingi Camat  ke halaman 11

Didampingi Pendamping BSP, Kades dan Camat, Kadinsos P3A Tuban, Eko Julianto, saat sidak kualitas bantuan langsung pada KPM Program BPNT dari Kemensos RI di Dusun Tlogo Desa Prunggahan Kulon Semanding Tuban

Terkait Pembayaran THR

Disnaker Ciptakan Zero Conflict Pemkab Malang, Bhirawa Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kabupaten Malang menanggapi Surat Edaran (SE) Menteri Tenaga Kerja Nomor M/6/HK.04/IV/2021 tentang Pelaksanaan Pemberian Tunjangan Hari Raya (THR) Keagamaan Tahun 2021 Bagi Pekerja/Buruh Perusahaan, yang mana akan menciptakan zero conflict hubungan industrial di Kabupaten Malang Kepala Disnaker Kabupaten Malang Yoyok Wardoyo, mengatakan, pihaknya langsung menanggapi SE Menteri Tenaga Kerja (Menaker) terkait pelaksanaan pemberian THR di tahun ini.  ke halaman 11

Cerita Nenek Sukini, Korban Gempa di Lumajang

Mengungsi di Kandang Kambing, Trauma, Tak Menyangka Dikunjungi Gubernur Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa terus menyisir titiktitik bencana pasca gempa bumi yang terjadi, Sabtu (10/5) lalu. Setelah meninjau sejumlah titik bencana di Kabupaten Malang, Gubernur Khofifah kembali menemui para korban bencana di Kabupaten Lumajang. Adit Hananta U, Kab Lumajang

Reruntuhan bangunan rumah di Dusun Krajan, Desa Sidomulyo, Kabupaten Lumajang menjadi gambaran dahsyatnya gempa di lokasi tersebut. Sejumlah rumah mengalami rusak berat dan memaksa penghuninya untuk mengungsi sementara. Salah satunya adalah nenek Sukini yang terpaksa harus mengungsi di kandang

kambing miliknya bersama suami, dua anak serta dua orang cucu. Di kandang berukuran sekitar 3 x 4 meter tersebut, Sukini tinggal sementara sembari menunggu perbaikan rumahnya yang runtuh kaibat gempa. “Waktu gempa hari Sabtu itu anak saya ada di dalam bersama dua cucu saya. Tiba-tiba brek gitu aja dan untungnya anak sama cucu masih bisa keluar. Semuanya selamat tidak terluka

sedikit pun,” ujar Sukini. Meski rumahnya ambruk, Sukini masih merasa bersyukur karena tetap dapat berkumpul dengan kelima anggota keluarganya. Meski, untuk sementara dia harus tinggal di kandang kambing. “Kambingnya saya titipkan ke kandang tetangga. Kemudian kandang saya bersihkan di kasih alas untuk bisa dipakai tidur,” tutur Sukini. Tidak mudah bagi Sukini melupakan peristiwa gempa tersebut. Perasaan cemas dan trauma masih dirasakan hingga kini. Terlebih masih ada gempa susulan yang terjadi. Bahkan sejak gempa belum ter ke halaman 11

Sukini bersama suaminya Mujianto di depan kandang kambing tempat dia tinggal untuk sementara setelah rumahnya ambruk karena gempa.


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.
binder14apr21 by Harian Bhirawa - Issuu