binder17okt22

Page 1

Mata Rakyat

Sungai Panguluran Meluap, Ratusan Warga Desa Sitiarjo Mengungsi

Kab Malang, Bhirawa Desa Sitiarjo, Kecamatan

Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang, kembali diterjang banjir, pada Sabtu (15/10) dini hari akibat meluapnya Sungai Panguluran yang tidak mampu menampung air hujan.

Bupati Malang HM Sanusi, Minggu (16/10), usai meninjau banjir dan memberikan bantuan kepada para korban banjir, di Kantor Balai Desa Sitiarjo, Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang, yang juga didampingi Wakil Bupati Malang H Didik Gatot Subroto bersama beberapa Pimpinan Oraganisasi Perangkat Daerah

(OPD) Pemkab Malang. Sebelumnya, kata dia, Desa Sitiarjo pada beberapa minggu lalu diterjang banjir, namun tidak separah ini. Namun, untuk banjir ini telah merendamkan ratusan rumah warga, dan memutuskan akses jalan yang menuju Pantai Sendangbiru, Desa Tambakrejo, Kecamatan Sumbermanjing Wetan. “Penyebab, banjir tersebut dikarenakan meluapnya Sungai Panguluran, serta ditambah dengan terjadinya air laut pasang di Pantai Ungapan. “Itu yang menyebabkan terjadinya bencana banjir di Desa Sitiarjo,” terang Sanusi.

Tiga Nama Berebut Jabat Sekda Surabaya

Pemprov, Bhirawa Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa meminta masyarakat dan juga masingmasing pemda di Jatim untuk mewaspadai dampak terjadinya cuaca ekstrim dan fenomena hidrometeorogi.

Sebab dampak fenomena La Nina diprediksi masih akan terjadi hingga sepekan ke depan di sejumlah wilayah Jatim sebagaimana peringatan

Surabaya, Bhirawa Pekan lalu Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi baru saja melakukan mutasi sebanyak 320 pejabat di lingkungan Pemkot Surabaya. Salah satu dari ratusan pejabat itu adalah Sekretaris Daerah Kota Surabaya, Hendro Gunawan.

Untuk mengisi posisi Sekda, Wali Kota Eri mengaku, sudah mengusulkan tiga nama ke Gubernur Jatim. Sayangnya, dia enggan menyebut siapa tiga nama pejabat tersebut. “Saya sudah mengajukan

tiga nama ke gubernur untuk menjadi Sekda Kota Surabaya. Mutasi itu hal yang lumrah bagi ASN. Kalau rotasi itu semua orang tahu dan tidak mendadak, berarti rotasinya itu bocor. Rotasi itu tidak

ada yang boleh tahu kapan dia dirotasi, kapan dia akan diputar,” ujar Wali Kota Eri, Minggu (16/10).

Apa alasan merotasi Hendro Gunawan? Wali Kota Eri beralasan, yang bersangkutan sudah menjadi Sekda Kota Surabaya selama lima tahun, sehingga harus dilakukan penyegaran. “Ini hanya berputar saja. Kalau pejabat lebih dari lima tahun menjabat, maka ada titik jenuhnya. Jadi, harus berputar di

tempat lainnya,” ujarnya.

Sementara itu, beredar nama-nama yang berseliweran yang diusulkan Wali Kota ke Gubernur untuk menjadi Sekda Kota Surabaya berikutnya. Yakni Inspektur Kota Surabaya, Ikhsan, Kepala Dinas Sumber Daya Air dan Bina Marga, Lilik Arijanto, dan Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Erna Purnawati.

Selain itu, ada satu nama

lain yang juga disebut-sebut. Yaitu Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Pemkot Surabaya, Irvan Widyanto. Dari nama-nama itu, masih belum diketahui siapa yang jelas dikirim ke gubernur.

Sedangkan untuk mengisi kekosongan posisi Sekda Kota Surabaya, Wali Kota Eri menunjuk Erna Purnawati menjadi

SEJAK dipercaya Bupati Karna Suswandi menjabat Kepala Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) Kabupaten Situbondo, Didik Sulistiyono SH MSi, terus berupaya meningkatkan produktifitas SDM bagi masyarakat yang mengikuti pelatihan kerja. Misalnya saja yang dilakukan Disnaker

Sosok remaja ini disebut-sebit Gubernur Khofifah sebagai Game Changer asal Jawa Timur lantaran prestasinya yang telah mengantongi lebih 90 medali dalam sederet olimpiade matematika dan sains.

Bahkan lebih 90 medali yang ia kantongi tersebut mayoritas adalah medali emas yang ia raih di kompetisi internasional. Cleona juga adalah penerima termuda untuk penghargaan Prestasi Pancasila dari BPIP.

Untuk itu, Gubernur Khofifah menganggap bahwa sosok jenis Cleona layak mendapatkan penghargaan tertinggi Pemprov Jatim yaitu Jer Basuki Mawa

Beya Emas.

Cleona menyampaikan kegembiraannya mendapatkan penghargaan ini. Menurutnya hal ini sangat membuatnya gembira dan juga bangga. Ia tak menyangka bahwa prestasinya mendapatkan perhatian dari Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa.

Menurutnya penghargaan ini akan menjadi pelecut semangatnya untuk

Pemprov, Bhirawa Upaya Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa dalam memperkecil angka stunting terus digelorakan. Hal itu dilakukan mulai dari pemberian tambahan gizi untuk ibu hamil hinggal bantuan khusus bagi balita yang terindikasi mengalami stunting.

Hal ini karena permasalahan stunting, Angka Kematian Ibu (AKI) dan Angka Kematian Bayi (AKB) menjadi salah satu ujung tombak dalam pembangunan SDM yang berkualitas dan berdaya saing. “Pemprov Jatim terus bekerja keras untuk menurunkan stunting serendahrendahnya. Pak Presiden menergetkan angka stunting 14% di tahun 2024, ini akan menjadi kerja keras kita semua,” ujar Gubernur Khofifah usai menyerahkan bantuan pencegahan

terus berprestasi lebih baik lagi. “Alhamdulillah tentu rasanya saya sangat senang, bangga dan terharu mendapatkan lencana Emas Jer Basuki Mawa Beya ini,” ungkapnya. Cleona pun berbagi kunci sukses sehingga bisa berhasil banyak memenangkan banyak kompetisi sains. Menurutnya kuncinya adalah tidak malas. Menurutnya, dibutuhkan banyak sikap inisiatif untuk mau belajar. Tidak hanya itu juga dibutuhkan ketekunan dan semangat untuk belajar serta semangat berkompetisi. “Semoga prestasi yang bisa saya raih ini dapat menjadi inspirasi bagi generasi muda lainnya,” ungkap siswi kelas VII tersebut.

H A R I A N
Tiga
Nama Berebut Jabat Sekda Surabaya - Muaranya hanya 1 yang terbaik. Tak Semua Keluarga Korban Tragedi Kanjuruhan Bisa Terima Bansos - Ini yang membuat korban cemas. Waspada Cuaca Ekstrim, Gubernur Khofifah Imbau Aktivasi EWS di 7 DAS - Jangan sampai saat ada bencana EWS tak aktif harian_bhirawa@yahoo.com bhirawa_indragiri@yahoo.com suratkabar_harianbhirawa Surat Kabar Harian Bhirawa www.harianbhirawa.co.id
Mitra Birokrat MITRA Cleona Einar Maulidiva, anak jenius yang baru berusia 11 tahun. Dia pun berhasil mencuri perhatian Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa hingga mendapatkan lencana emas Jer Basuki Mawa Beya saat peringatan HUT Jawa Timur Ke-77 di Grahadi. Harian Bhirawa Ditunjuk kembali sebagai sarana pengumuman iklan tender/lelang pemerintah di seluruh Jawa Timur berdasarkan SK Gubernur No.188/343/ KPTS/013/2006 IKLAN/ LANGGANAN 031-5615454 Harga Langganan Rp 55.000/bulan Eceran Rp 3.000 Si Jenius Cleona Penerima Lencana Jer Basuki Mawa Beya Emas Koleksi 90 Medali, Didoakan Gubernur jadi Game Changer Jawa Timur Sentil Tingkatkan Produktivitas SDM
Adit Hananta Utama, Kota Surabaya
 ke halaman 11 Senin Legi, 17 OKTOBER 2022
Cleona Einar Maulidiva penerima Lencana Jer Basuki Mawa Beya Emas foto bersama Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa.  ke halaman 11  ke halaman 11 TAHUN MATA RAKYAT MITRA BIROKRAT Jatim Kejar Capaian Target Stunting 14 % di Tahun 2024  ke halaman 11
Gubernur
Jatim Khofifah menyerahkan bantuan pencegahan stunting kepada 20 balita, bantuan untuk 100 ibu hamil dan zakat produktit kepda 100 pelaku usaha ultra mikro di sela acara Reuni Akbar Alumni Haji Al Hikam Angkatan 1993-2022 dan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H di Gedung Bundar Al As’ary Unisma Malang, Minggu (16/10).
Pasuruan, Bhirawa Menteri Sosial (Mensos), Tri Rismaharini mengunjungi keluarga suporter Aremania asal Pasuruan dan sekitarnya yang jadi korban dalam tragedi Kanjuruhan Malang. Mensos juga menyerahkan ban- tuan di Kantor Kecamatan Ngusikan, Kabupaten Jombang, Sabtu (15/10). Para keluarga korban penerima santunan berasal dari Magetan, Jombang, dan Gresik.
 ke halaman 11  ke halaman 11  ke halaman 11Didik Sulistiyono SH MSi Waspada Cuaca Ekstrim, Gubernur Khofifah Imbau Aktivasi EWS di 7 DAS
BPBD Kab Malang Tim Penanggulangan Bencana Kab Malang saat melakukan evakuasi warga Desa Sitiarjo, Kec Sumbermanjing Wetan, Kab Malang, akibat diterjang banjir, pada Sabtu (15/10) pagi dan Bupati Malang HM Sanusi memberikan bantuan ke para korban banjir, di Kantor Balai Desa Sitiarjo, Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang. arif yulianto/bhirawa. Mensos-RI, Tri Rismaharini saat menyerahkan santunan korban tragedi Kanjuruhan di Kantor Kecamatan Ngusikan, Kabupaten Jombang, Sabtu (15/10). Gubernur
Jatim Khofifah Indar Parawansa

EKSEKUTIF

Pemprov Jatim Nobatkan Pamekasan Sebagai Pemda Terinovatif

Pemkab Pamekasan, Bhirawa Pemerintah Provinsi Jawa Timur memberikan penghargaan kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab)

Pamekasan, Madura, sebagai pemerintah daerah terinovatif.

Penghargaan yang diterima Wakil Bupati Pamekasan, RB Fattah Jasin itu diberikan langsung Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa

saat upacara hari jadi Provinsi Jawa Timur ke 77 bersama seluruh pemerintah Kabupaten/Kota di Gedung Grahadi, Surabaya pada Rabu (12/10) lalu.

RB Fattah Jasin menyampaikan, penghargaan itu diraih hasil dari penilaian tim dari pemerintah provinsi, melalui proses panjang itu akhirnya Pamekasan dinobatkan sebagai pemerintah terinovatif. Utamanya dalam hal pelayanan publik.

“Ini merupakan kebanggaan tersendiri bagi kita, dan masyarakat Pamekasan secara umum. Tentu kami bersyukur atas diraihnya penghargaan ini,” ujar mantan Kepala Bappeda Jatim ini.

Menurutnya, sejumlah program dari seluruh kabupaten/kota se Jawa Timur berkompetisi untuk menjadi yang terbaik. Tetapi, dari program yang ada, Pamekasan mampu menyingkirkan program yang lain dan berhak mendapatkan penghargaan. “Pamekasan memang memiliki potensi besar untuk menjadi yang terbaik, karena banyak sekali program yang inovatif mampu diterapkan dengan baik, terutama terkait pelayanan publik atau pelayanan kepada masyarakat,” tandasnya. Mantan Kepala Dinas Perhubungan Jawa Timur ini melanjutkan, inovasi program yang dilakukan oleh Pemkab Pamekasan berkaitan langsung dengan kebutuhan masyarakat. Seperti program Pamekasan Call Care (PCC) di bidang kesehatan, pelayanan administrasi kependudukan yang mudah, dan pelayanan lain di Mall Pelayanan Publik (MPP). [ din.dre]

KILAS BIROKRASI

Ning Ita Hadiri Jalan Sehat HUT ke-58 Partai Golkar

Kota Mojokerto, Bhirawa

Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari hadir sekaligus memberangkatkan jalan sehat partai Golkar di depan Kantor DPD Partai Golkar, Jalan Jawa nomor 31, Kota Mojokerto. Minggu (16/10).

Dalam sambutannya wali kota yang akrab disapa Ning Ita tersebut menyampaikan apresiasinya kepada partai Golkar yang merayakan hari ulang tahunnya ke-58 dengan cara yang positif, yaitu jalan sehat.

“Dalam rangka memperingati HUT ke-58 ini merayakannya dengan kegiatan yang sangat positif yaitu jalan sehat, maka saya sebagai pemangku kepentingan di Kota Mojokerto ini tentu akan senantiasa mendukung bagaimana masyarakat Kota Mojokerto supaya bisa sehat lahir dan batin juga bahagia dunia dan akhirat,” kata Ning Ita.

Kepada para peserta jalan sehat, Ning Ita menyampaikan bahwa selain pembangunan infrastruktur yang menjadi prioritas pada masa kepemimpinannya juga ada peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM).

Khususnya melalui program-program pendidikan, dimana kebijakan tersebut dapat terlaksana karena dukungan dari para anggota legislatif termasuk dari partai Golkar.

“Saya matur nuwun kekompakan yang sudah terjalin sangat luar biasa selama ini. Beliau-beliau yang ada di legislatif ini luar biasa sudah mendukung Pemerintah Kota Mojokerto. Sehingga program-program kami bisa berjalan dengan baik berjalan dengan lancar,” tuturnya. [min.dre]

119 Cakades Lakukan

Ikrar Damai di Pendopo

Tuban, Bhirawa

Bertempat di Pendopo Krido Manunggal Tuban, disaksikan Bupati Tuban, Aditya Halindra Faridzky, SE., Wabup H. Riyadi, SH., Forkopimda Tuban, kemarin lusa (14/10/2022), 119 Calon Kepala Desa (Cakades) di 47 Desa dari 17 Kecamatan melakukan Ikrar Damai Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Serentak Kabupaten Tuban tahun 2022, yang akan digelar pada 27 Oktober.

Pada Ikrar Damai Cakades, Bupati Tuban mengungkapkan pelaksanaan ikrar damai bertujuan untuk meminimalkan terjadinya potensi konflik. Langkah sebagai wujud komitmen penyelenggaraan Pilkades secara jujur, transparan, dan demokratis.

“Harapannya, menjadi ajang kompetisi yang positif sehingga melahirkan Kepala Desa yang dibutuhkan warganya,” kata Bupati. Bupati Lindra juga berpesan Kades yang terpilih nantinya agar tidak menggelar pawai atau arak-arakan. Tidak hanya itu, Kades yang belum terpilih hendaknya agar tetap dirangkul dan diajak berdiskusi untuk menentukan arah kebijakan di desa.

Lebih lanjut, Pemkab Tuban terus melakukan imbauan kepada masyarakat terkait pelaksanaan Pilkades secara damai dan kondusif. “Siapapun yang terpilih nantinya merupakan pemimpin yang amanah,” jelasnya.

Bupati Halindra menekankan pemerintah desa senantiasa berkolaborasi dengan Pemkab Tuban. Sinergitas lintas sektoral akan mempercepat program pembangunan sehingga masyarakat merasakan manfaatnya. [ hud.dre]

Wali Kota Dewanti Siap Kawal Pengelolaan Pasar Besar Baru

ngelolaan yang bagus adalah pasar tradisional Pasar Indah Kapuk (PIK), Jakarta Utara.

Ia menjelaskan bahwa pasar tradisional PIK bersihnya luar biasa. Di sana kamar mandinya ada dua macam. Berbayar dan tidak berbayar. Untuk yang berbayar, cukup membayar Rp 5 ribu. Namun fasilitasnya seperti hoyel bintang lima. Tersedia tisu, sabun, hand sanitizer dan ac yang sangat dingin. Begitupun yang tidak berbayar, bersihnya sangat luar biasa.

“Bahkan di PIK ada pekerja khusus pencari tikus dan kecoa untuk memastikan kebersihan pasar. Kemudian apabila ada orang melihat atau manager pasar melihat ada tikus atau kecoa yang melintas. Maka gaji pencari tikus dan kecoa akan dipotong. Pengelolaan seperti ini yang patut dicontoh dan diadopsi ke Pasar Besar kota Batu,” sarannya. Diketahui, pembangunan Pasar Besar Kota Batu ditargetkan selesai Mei 2023. Agar penataan atau pengelolaan pasar tradisional yang baru tidak semrawut, DPRD juga telah menggodok Raperda tentang Pengelolaan Pasar.

Kota Batu, Bhirawa Wali kota Batu, Hj Dewanti Rumpoko berkomitmen untuk merealisasikan Pasar Besar Kota Batu menjadi pasar wisata ketika pasar ini rampung direvitalisasi.

Untuk itu ia akan terlibat langsung dalam pengelolaan dan pengawasan pasar tradisional ini. Komitmen ini akan tetap Dewanti lakukan meskipun ia sudah tak menjabat lagi sebagai Wali Klta Batu.

“Dan hal utama yang perlu saya kawal dalam waktu dekat untuk Pasar Besar Kota Batu adalah pengelolaan pasar. Pasalnya pasar itu sudah dibangun dengan cara dan

upaya yang sulit,” ujar Dewanti, Minggu (16/10).

Ia menjelaskan bahwa pemkot telah bekerja keras untuk mengupayakan agar revitalisasi Pasar Besar Kota Batu mendapatkan pembiayaan dari APBN. Namun ia berpandangan ada satu hal yang lebih sulit lagi dibandingkan pelaksanaan revitalisasi.

“Upaya yang lebih sulit dibanding dengan merevitalisasi adalah tentang pengelolaan pasar sehingga Pasar Besar Kota Batu yang baru dan megah ini akan terus terlihat asri dan menarik,” jelas Dewanti.

Ia menerangkan bahwa pada bulan November nanti harus sudah

ada pengundian dan pengumuman pembagian bedak. Untuk pelaksanaan pembagian bedak harus dilakukan secara objektif berdasarkan hasil undian.

“Oleh karena itu agar pengelolaan pasar berjalan baik, saya telah meminta Diskumdag untuk studi tiru ke beberapa pasar untuk melihat dan mengadopsi pengelolaan pasar yang baik,” tambah Wali Kota.

Wali Kota memaparkan tentang pengalaman dan pemantauannya terhadap satu pasar tradisional yang sistem pengelolaannya patut ditiru. Ia mengatakan bahwa yang berbebtuk tradisional namun memiliki pe-

Ketua Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda) DPRD Kota Batu M Saifuddin mengatakan bahwa saat ini pihaknya tengah menggodok Raperda Pengelolaan Pasar. Targetnya Raperda tersebut diselesai pada akhir tahun 2022.

“Dalam waktu dekat ini kami akan membahas bersama dengan Bagian Hukum Pemkot Batu dan Diskumdag. Dimana Raperda tersebut akan membahas tentang regulasi pengelolaan pasar secara keseluruhan. Mulai manajemen pasar sampai pengaturan lapak,” ujar Saifuddin. [ nas.dre ]

MPR RI Apresiasi Pemkab Malang Berikan Beasiswa pada Siswa Sekolah Swasta

Kabupaten Malang, Bhirawa

Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat Republik Indonesia (MPR RI), yang juga menjabat sebagai Anggota Komisi X Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI H Ahmad Basarah, telah memberikan apresiasi yang tinggi kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Malang. Sedangkan apresiasi yang diberikan Wakil Ketua MPR itu, karena Pemkab Malang membantu Pemerintah Pusat terkait memberikan beasiswa untuk 120 ribu orang siswa, yang dianggarkan melalui Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Malang.

Bea Siswa diberikan kepada siswa tersebut kepada siswa sekolah swasta, Madrasah Ibtidaiyah (MI), Madrasah Tsanawiyah (MTs), Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), Taman Kanak-Kanak (TK), Sekolah Dasar (SD), dan Sekolah Menengah Pertama (SMP).

“Ini perwujudan pemberian Bea Siswa oleh Pemkab Malang peduli dengan pendidikan siswa di Kabupaten Malang. Sehingga ini yang membuat dirinya memberikan presiasi kepada Bupati Malang HM Sanusi,” kata Ahmad Basarah, Minggu (16/10), kepada Bhirawa Menurutnya, program pemberian beasiswa tersebut kita nilai mampu membantu kebijakan

Urusan Dokumen Kependudukan Makin Mudah dan Bisa Cetak Sendiri

Kota Madiun, Bhirawa Sejak Mei 2022, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Madiun telah memanfaatkan inovasi berupa mesin Anjungan Dukcapil Mandiri (ADM).

Dua mesin cetak dokumen kependudukan itupun ditempatkan di ADM Jalan Perintis Kemerdekaan. Hingga 13 Oktober, sudah ada 1.869 orang yang merasakan kemudahan pencetakan dokumen kependudukan menggunakan alat tersebut. ‘’Saya kira di sini suruh menemui petugas. Ternyata bisa cetak sendiri. Sangat mudah, cepat, dan tidak perlu

antre,’’kata Rahayu Arilawati saat melakukan pencetakan dokumen KIA, akta kelahiran, dan KK, Jumat (14/10).

Untuk bisa menggunakan mesin ADM, pengunjung wajib memastikan telah mengurus dokumen kependudukan di Dispendukcapil Kota Madiun. Dalam hal ini, dapat dilakukan melalui chat Whatsapp di nomor pelayanan yang tersedia.

Kemudian, pengunjung wajib memastikan telah mendapatkan email dari Direktorat Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kementerian Dalam Negeri.

Saat berada di depan mesin ADM, lanjutnya, pengunjung

bisa memasukkan PIN atau scan QR Code yang telah dikirimkan Dirjen Dukcapil Kemendagri melalui email. Setelah memastikan isi dokumen sudah benar, maka pengunjung tinggal klik ‘’cetak’’ dan dokumen akan keluar dari mesin ADM.

Kepala Dispendukcapil Kota Madiun, Agus Triono menyatakan, mesin ADM merupakan terobosan untuk memecah keramaian di kantor Dukcapil. Selain itu, memudahkan masyarakat dalam proses pencetakan dokumen karena dapat dilakukan secara mandiri.

‘’Untuk Anjungan Perintis kami buka setiap hari mulai

pukul 08.00 hingga 20.00. Termasuk, Sabtu dan Minggu juga tetap buka,’’ jelasnya. Karena terbukti bermanfaat bagi masyarakat, tahun depan Dispendukcapil akan membangun tiga rumah anjungan di masing-masing kecamatan. Sehingga, masyarakat bisa melakukan pencetakan lebih dekat dari tempat tinggalnya. ‘’Saat ini mesinnya sudah ada. Dua unit pengadaan baru sudah ada di kantor dan satu unit hibah dari DP3AK Provinsi Jatim. Akan difungsikan tahun depan setelah rumah anjungannya jadi,’’ katanya. [ dar.dre]

Pemerintah Pusat dibidang pendidikan. Sedangkan Pemerintah Pusat sendiri, mempunyai beasiswa Program Indonesia Pintar (PIP) dan Kartu Indonesia Pintar (KIP) untuk tingkat perkuliahan.

Meski, ada dua program pendidikan yang digulirkan Pemerintah Pusat, hal itu masih belum cukup untuk menjangkau seluruh anak-anak peserta didik, yang memerlukan bantuan beasiswa.

“Saya di undang Pak Bupati Malang saat penyerahan beasiswa kepada 120 ribu orang siswa secara simbolis di Pendapa Agung Kabupaten Malang, pada Jumat (14/ 10) kemarin, karena saya bertugas di Komisi X DPR RI yang membidangi pendidikan,” tutur Basarah. [cyn.dre]

Senin Legi 17 Oktober 2022 Halaman 2
Tampak seorang petugas melakukan pencetakan dokumen
KIA,
akta kelahiran, dan
KK di depan ADM seperti dalam foto diatas, Jumat (14/10).
sudarno/bhirawa Wakil Bupati Pamekasan, RB Fattah Jasin menerima penghargaan dari Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa. syamsudin/bhirawa Proses pengerjaan revitalisasi Pasar Besar Kota Batu yang saat ini mulai pemasangan atap bangunan pasar. anas bachtiar/bhirawa

Peringati HUT ke-58, Partai Golkar Gelar Jalan Sehat Nasional

Surabaya, Bhirawa

Partai Golkar memanjatkan rasa syukur lantaran telah berulang tahun ke-58. Sebagai peringatan, DPD Golkar Jatim berkolaborasi dengan DPD Kota Surabaya menggelar jalan sehat nasional, Minggu (16/10) pagi, di Gedung Juang 45, Jalan Mayjend Sungkono, Surabaya.

Ketua DPD Partai Golkar Jawa Timur, M. Sarmuji mengatakan Hut Partai Golkar ke-58 merupakan usia yang cukup matang untuk merefleksikan diri dalam mengambil semua pelajaran.

“Kalaupun sudah usia 58 tahun tentu pernah ada lika-liku kehidupannya, sudah makan asam garam serta pernah turun kemudian

bangkit lagi. Tentu, ke-58 ini momentum bangkit untuk menang di Pilpres 2024 mendatang,” kata M. Sarmuji saat di temui di Gedung Juang 45 Surabaya.

Ia menambahkan, Partai Golkar

Jawa Timur melaksanakan jalan sehat serentak di 38 kabupaten/kota.

Khususnya di Kabupaten Malang dan Kota Batu menyelenggarakan secara simbolis saja.

“Karena suasananya masih berduka, cukup diadakan doa bersama untuk korban tragedi di stadion Kanjuruhan Malang Raya,” ungkap dia.

Sementara itu, Partai yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) yakni Golkar, PPP, dan PAN merupakan koalisi yang solid di dalam Pilpres 2024 mendatang.

Perserta Lulus Tes CAT Panwascam Diumumkan Hari Ini

Tulungagung, Bhirawa

Rencananya, Bawaslu Tulungagung pada hari ini, Senin (17/10), bakal mengumumkan enam peserta tes Panwascam setiap kecamatan yang lulus tes CAT (computer assisted test). Mereka yang lulus akan diuji kembali melalui tes wawancara.

“Peserta tes CAT setiap kecamatan akan diambil enam orang dengan nilai tertinggi dan setelah itu dilakukan tes wawancara untuk menentukan tiga orang di antaranya yang akan dilantik sebagai anggota Panwascam “ ujar Ketua Rekrutmen Panwascam Bawaslu Tulungagung, Suyitno Arman, usai pelaksanaan tes CAT Panwaslu di SMKN 3 Boyolangu, Sabtu (15/10) sore.

Arman belum bisa memastikan jadwal tes wawancara bagi calon anggota Panwascam yang telah

lulus tes CAT itu. Meski ia kemudian membeberkan pelaksanaannya antara tanggal 18 Oktober 2022 sampai dengan tanggal 22 Oktober 2022.

“Kalau pengumuman tiga nama yang akan menjadi Panwascam dan tiga nama yang menjadi PAW (pergantian antarwaktu) di setiap kecamatan dijadwalkan pada tanggal 25 Oktober 2022,” paparnya.

Pria yang menjabat sebagai Koordinator Divisi SDM Organisasi dan Diklat Bawaslu Tulungagung ini mengungkapkan pula jika belum ditentukan tanggal pelantikan untuk anggota Panwascam terpilih. “Kemungkinannya antara tanggal 26 Oktober sampai tanggal 28 Oktober 2022. Soalnya menunggu pelantikan secara serentak,” terangnya. [wed.dre]

Dengan

Sementara

Kediri, Blitar) ini menyatakan, melalui mekanisme musyawarah internal Golkar telah mengusulkan nama Ketum Airlangga Hartato maju di Pilpres 2024 mendatang.

“Tentu kita harus bersabar melihat dinamika di internal masing-masing. Tentunya Golkar tetap fokus nama Airlangga Hartanto, meski PAN mengusulkan 10 nama dan PPP mengusulkan 5 nama. Keputusannya nanti kita musyawarahkan di KIB,” tandasnya.

Ketua DPD Partai Golkar Surabaya Arif Fathoni menambahkan, bahwa KIB di tingkat Kota Surabaya solid. ”Bahkan kita bersama PAN, PPP sering rutinitas berdiskusi melalui cangkrukan . Ten-

tunya, tugas khusus di KIB tingkat kota hanya menyiapkan pasukan dan mengkonsolidasikan kekuatan,” tegasnya.

Anggota Komisi A DPRD Surabaya itu menyampaikan, bahwa soal keputusan strategis menjadi kewenangan DPP Partai Golkar. ”Jadi tugas kami memanasi mesin politik dan siapkan pasukan. Sehingga ketika capter Presiden yang ditetapkan ketum masing-masing melalui proses musyawarah mufakat. Kita tinggal jalan untuk memenangkan hati masyarakat Surabaya agar kita bisa menang pileg dan pilpres,” pungkas Toni juga Ketua Fraksi Golkar DPRD Surabaya ini. [ dre ]

Kusnadi Tanggapi Sikap Sekjen

PDIP ke Wagub Emil Dardak

PDIP Jatim, Bhirawa

Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Timur, Kusnadi membenarkan pernyataan Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto soal hubungan kepala daerah asal PDIP di Jatim dengan Wakil Gubernur Emil Elestianto Dardak.

Bahkan, Kusnadi menyebutkan bahwa komunikasi dalam rangka mensinergikan tugas masing-masing antara kepala daerah dengan Pemprov Jatim melalui Wagub Emil Dardak belum jalan. “Memang hanya see hello,” ungkapnya.

Disampaikan Kusnadi yang juga Ketua DPRD Jatim ini, Sekjen PDIP mendengar keluhan kepala daerah asal PDIP tentang komunikasi dengan Wagub Emil Dardak. “Kalau ke daerah see hallo, itukan unggah ungguh,” jelasnya.

Tapi, lanjut Kusnadi, kalau duduk bareng merendiskusikan masalah daerah yang dukunjungi dan mencari solusi terhadap permasalahan tersebut atau intervensi apa yang akan dilakukan Pemprov terhadap permasalahan dinilai belum pernah.

“Rasanya kami yang di Jatim juga belum pernah tau atau men-

Sumenep, Bhirawa

dengar. Jadi wajar kalau kemudian ada keluhan seperti itu,” tandas Kusnadi.

Sebelumnya, Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto menyinggung hubungan antara Wakil Gubernur Jatim Emil Elestianto Dardak dengan sejumlah kepala daerah asal PDIP yang dianggap tidak berjalan dengan baik.

Sindiran ini dilontarkan Hasto saat bertemu dengan sejumlah kepala daerah asal PDIP di Surabaya, Sabtu (15/10). Hasto menyebut, dirinya mendengar adanya keluhan-keluhan dari kepala daerah PDIP Jatim yang berkumpul di Balai Kota Surabaya terkait dengan hubungannya dengan Wagub asal Partai Demokrat itu.

“Ya ini dari para kepala daerah tadi melaporkan ke saya, kalau dengan Bu Khofifah enak, cepat. Kalau dengan wakil (Wagub Jatim),

Bupati Sumenep mengusulkan 11 rancangan peraturan daerah (raperda) untuk dibahas pada tahun 2023. Namun, dari 11 Raperda usulan Bupati itu, hanya 5 yang dimungkinkan masuk pada Program Pembentukan Peraturan Daerah (Propemperda) tahun depan. Ketua Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda) DPRD Sumenep, Juhari mengatakan, pihaknya sudah membahas usulan eksekutif terkait 11 raperda pada hari Kamis (13/10).

Hasilnya, dari 11 raperda itu hanya 5 yang masuk prioritas dan mendesak untuk dibahas tahun 2023. “Setelah kami membahas dan mencermati 11 raperda usulan Bupati itu, diputuskan, yang masuk prioritas atau mendesak untuk dibahas di tahun 2023 hanya ada 5 raperda,” kata Juhari, Minggu (16/10). Menurutnya, lima raperda yang dinilai mendesak untuk segera di bahas pada tahun 2023, di antaranya Raperda tentang Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW).

Kemudian Raperda Pengelolaan Air Limbah Domestik, Raperda Pajak Daerah dan Retribusi Daerah,

ada berbagai hambatan-hambatan kultural, saya juga enggak tahu. Nanti tanyakan kepala daerah PDIP,” kata Hasto.

Hasto juga sempat menyinggung hubungan itu saat berbincang dengan kepala daerah asal PDIP di Jatim. Hadir di antaranya Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi, Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko. Kemudian Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono beserta Wabup Ngawi Dwi Rianto Jatmiko, Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko, Wabup Ponorogo Lisdyarita, Bupati Nganjuk Marhaen Djumadi. Ada juga Anggota Fraksi PDIP DPRD Jatim hadir.

“Hubungan kepala daerah PDIP dengan Mbak Khof (Khofifah) enak. Kalau wakilnya kok beda ya,” ujar Hasto ke para kepala daerah menanggapi keluhan mereka.

Hasto meminta kepala daerah asal PDIP di Jatim tidak segan meminta bantuan ke Khofifah asal demi kebaikan masyarakat. “Mbak Khof itu baik sama kita, enak juga orangnya.

Gak usah segan kalau minta tolong ke Mbak Khof, asal demi kebaikan,” tambahnya. [geh.dre]

Pembahasan 5 Raperda

Raperda Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah atau SO, dan Raperda Penyelenggaraan Diniyah.

Lima raperda itu bisa berubah jika masing-masing organisasi perangkat daerah (OPD) terkait, tidak mempersiapkan secara matang. Misalnya, belum ada naskah akademik (NA). Pembahasannya bisa dibatalkan dan diganti dengan raperda lain.

“Kami mengimbau kepada dinas terkait yang bertugas menyusun raperda untuk melakukan presentasi dengan Baperpemda, jika nanti tidak siap, misalnya tidak ada naskah akademiknya, meski sudah masuk prioritas kami tetap membatalkan untuk dibahas,” paparnya.

Politisi PPP ini menerangkan, 6 raperda usulan eksekutif yang dinilai tidak mendesak untuk dibahas tahun 2023, di antaranya Raperda Perlindungan Keris, Raperda Rencana Detail Tata Ruang, Raperda Perusahaan Perseroan Daerah Sumekar, Raperda Pengelolaan dan Penyelenggaraan Pendidikan, Raperda Pemberdayaan dan Perlindungan Petani, dan Raperda Fasilitas Pencegahan dan Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba dan Prekursor Narkotika. [ sul.dre]

LEGISLATIF Senin Legi 17 Oktober 2022 Halaman 3 Sekretaris Daerah Provinsi Jatim Adhy Karyono memimpin Deklarasi Final Materi Teknis Perairan Jawa Timur bersama Asisten Khusus Menteri Kelautan dan Perikanan Bidang Planologi Pengelolaan Ruang Laut Diah Erowati serta Direktur Perencanaan Ruang Laut Ditjen PRL KKP Suharyanto disaksikan Koordinator Kelompok Zonasi Daerah Krishna Samudra di Dyandra Convex Surabaya, Jumat (14/10). Sebanyak 15 OPD hadir dari 16 OPD di lingkungan Pemprov Jatim yang masuk dalam Kelompok Kerja Tim Penyusun Integrasi Rencana Zonasi Wilayah Pesisir dan Pulau-pulau Kecil (RZWP-3-K) dan Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Provinsi Jawa Timur, telah menyetujui dan menyepakati seluruh dokumen final kemudian dilakukan paraf dan penandatanganan Berita Acara. Adapun dokumen final yang disepakati adalah peta rencana struktur ruang laut, peta rencana pola ruang laut, peta alur migrasi biota laut, peta peraturan kesesuaian Kegiatan Pemanfataan Ruang Laut, dan Matriks Peraturan Kesesuaian Kegiatan Pemanfaatan Ruang Laut, hingga Berita Acara Kesepakatan Pokja. Dalam kesempatan itu, Sekdaprov Jatim menegaskan, sebelum Dokumen Final dilakukan pada hari ini seluruh OPD yang tergabung dalam pokja secara prinsip sudah disetujui dan disepakati oleh seluruh anggota Pokja. “Sebelum dilakukan proses deklarasi finalisasi hari ini, pada tanggal 5 Februari 2018 telah diundangkan Peraturan Daerah Provinsi Jatim Nomor 1 Tahun 2018 tentang Rencana Zonasi Wilayah Pesisir dan Pulau Pulau Kecil Prov. Jatim tahun 2018-2038,” jelas Adhy. Dalam Perda tersebut, lanjut Adhy, mengatur pemanfaatan ruang laut dan dipandang telah terbukti nyata ikut berperan mengendalikan pemanfaatan ruang pesisir dan laut Jatim yang berimplikasi pada ketersediaan sumber daya lestari dan berkelanjutan. Lebih lanjut disampaikan Sekdaprov Adhy, bahwa dalam waktu dekat Pemprov Jatim akan mengajukan persetujuan teknis permohon kepada Menteri KKP melalui Surat dari Ibu Gubernur. “Sebelum menuju ke tahapan permohonan Pemprov Jatim telah mengajukan konsultasi teknis dokumen final kepada Menteri Kelautan dan Perikanan seperti yang diamanatkan di dalam pasal 71 Permen-KP 28/2021,” urainya.
Deklarasi Final ini, Sekdaprov Adhy berharap para investor bisa menanamkan investasinya di Jatim sesuai pertimbangan Rencana Tata Ruang Wilayah di Jatim.
itu, Direktur Perencanaan Ruang Laut Ditjen PRL KKP Suharyanto mengatakan, bahwa Deklarasi Final ini merupakan sebuah proses panjang dari seluruh penyiapan materi yang telah dilakukan secara tuntas. Dalam waktu dekat dokumen yang berisikan permohonan dari Jatim akan dikirimkan kepada Menteri KKP untuk diberikan persetujuan. Kegiatan hari ini adalah salah satu momentum untuk menjadikan kekompakan bagi OPD yang ada dalam Pokja. “Kita menyadari membangun pola ruang sudah banyak melibatkan pemikiran maupun energi. Selamat atas kerja keras ini dan saya akan menyampaikan dan m melaporkan kepada Pak Menteri untuk kemudian diupayakan proses persetujuan dan ditandatangani oleh Menteri KKP,” pungkasnya. Wakil Ketua lPokja sekaligus Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Jawa Timur, Dyah Wahyu Ermawati menyampaikam terimakasih atas bimbingan dari Kementerian Kelautan dan Perikaman terutama Direktorat Jenderal Perencanaan Ruang Laut. “Dengan Deklarasi Final ini maka makin lengkap menjadi hadiah Hari Jadi Jawa Timur ke 77, karena kita mulai melakukan perencanaan ruang laut yang tertata dan rapi,’ katanya. Ia berharap, nantinya dalam setiap kegiatan pembangunan mengacu pada rencana tata ruang wilayah yang terintegrasi antara laut dan daratan, sebagai bagian yang tidak terpisahkan sehingga perencanaan pembangunan tertata, terukur dan sustainabel. [rac*] Deklarasi Final Sukses, Tinggal Melenggang ke Meja Menteri KP Setelah melalui proses yang panjang, Pemerintah Provinsi Jawa Timur sukses melaksanakan Deklarasi Final terhadap Materi Teknis Perairan Pesisir Jatim. Kini materi teknis itu tinggal melenggang ke meja Menteri Kelautan dan Perikanan untuk mendapatkan persettujuan teknis.
Dinas Kelautan Dan Perikanan Provinsi Jawa Timur
Asisten Khusus Menteri Kelautan dan Perikanan Bidang Planologi Pengelolaan Ruang Laut Diah Erowati, Direktur Perencanaan Ruang Laut Ditjen PRL KKP Suharyanto dan Koordinator Kelompok Zonasi Daerah Krishna Samudra menyaksikan “Sekdaprov Jatim, Adhy Karyono saat memberikan paraf dan penandatanganan
Berita Acara. Penyerahan Materi Teknis oleh Sekdaprov Jatim, Adhy Karyono pada Direktur Perencanaan Ruang Laut Ditjen PRL KKP Suharyanto dalam Deklarasi terhadap Materi Teknis Perairan Pesisir Jatim. Sarmuji yang merupakan DPR RI dari Dapil Jatim VI (Tulungagung, DPD Golkar Jatim berkolaborasi dengan DPD Kota Surabaya menggelar jalan sehat nasional, Minggu (16/10) pagi, di Gedung Juang 45, Jalan Mayjend Sungkono, Surabaya. andre/bhirawa
Peserta rekrutmen anggota Panwascam saat menjalani tes CAT di SMKN 3 Tulungagung, Sabtu (15/10). Enam
wiwieko/bhirawa
Tahun 2023, DPRD Sumenep Prioritaskan

Pak Yes Dorong SDM Birokrasi Lanjutkan Pendidikan

Lamongan, Bhirawa

Pemkab Lamongan terus berupaya untuk memaksimalkan pelayanan kepada masyarakat.

Dalam memaksimalkanya dan untuk dapat mencapai birokrasi yang melayani dengan kualitas pelayanan prima, maka kualitas SDM yang dimiliki pun harus sebanding. Artinya, kalau kualitas SDM pelaksana birokrasi ditingkatkan maka kinerja yang dilakukan akan turut meningkat, dan ini tentu berdampak terhadap output yang dihasilkan yakni peningkatan kualitas layanan publik.

Untuk mencapai SDM yang unggul, Bupati Yuhronur Efendi mengungkapkan bahwa harus terus mendorong pelaku birokrasi utamanya di Lamongan, untuk dapat menambah ilmu pengetahuan dan keterampilan yang dimiliki.

“Saya terus mendorong teman-teman di seluruh birokrasi untuk dapat terus menambah ilmu pengetahuan, dan ini yang paling efektif adalah dengan sekolah. Prinsipnya

saya yakin bahwa dengan peningkatan kualitas SDM, akan mampu mengungkit peningkatan kualitas kinerja dalam melayani masyarakat,” ujarnya Minggu (16/10). Ia berharap value ASN Bangga Melayani yang dicanangkan Presiden Jokowi dapat menjadi spirit bagi ASN untuk memberikan kualitas pelayanan yang terbaik. “Kualitas pelayanan akan berkorelasi dengan kualitas SDM. Jadi saya juga ber-

Young Buddhist Association Semua Agama Satu Saudara

Surabaya, Bhirawa Perayaan Bulan Khatina,Young Buddhist Association ‘Mindful Festival 2022’ pada kegiatan Sanghadana Khathina yang digelar pada hari Jumat (14/10) dibuka oleh Eri Cahyadi Wali Kota Surabaya di Atrium Tunjungan Plaza 6 Surabaya.

Eri Cahyadi menyampaikan semua agama telah bergerak dan berjuang dalam memberikan kebahagiaan di kota Surabaya berkat doa seluruh agama. “Karena toleransilah, saling menghormati seluruh agama yang ada di kota Surabaya, maka kota Surabaya sampai pada hari ini penuh dengan berkah dari Tuhan Yang Maha Esa” jelas Eri Cahyadi pada pembukaan kegiatan Sanghadana.

Dia mengungungkapkan dengan adanya acara Sanghadana Khatina, Young Buddhist Association dapat membuka mata batin masyarakat bahwa, lain agama merupakan lawan adalah suatu hal yang salah di Kota Surabaya. “karna disini semua adalah satu sudara. “ ucapnya.

Eri Cahyadi turut memohon doa kepada Bhikku dan masyarkat buddha untuk mendoakan Surabaya menjadi kota yang aman dan bisa saling menghormati dan meghargai satu agama dengan agama yang lain. Selesai dari pembukaannya, Eri Chayadi lalu memberikan persembahan Jubah kepada Bhikku yang telah hadir dikegiatan tersebut. Hari Kathina merupakan hari bakti umat Buddha kepada Bhikku dan merupakan salah satu dari keempat dari hari raya besar yang ada di agama Buddha.[mg5.ca]

harap bahwa birokrasi ini memperbaiki kualitas dan kapasitasnya, yang salah satu cara memperbaikinya yakni dapat diperoleh dari sekolah secara formal,” tambah Pak Yes.

Selain itu Pak Yes mengungkapkan, bahwa pada dasarnya tugas dari pemerintah daerah adalah melaksanakan pembangunan, memberdayakan masyarakat, dan pelayanan publik. Berdasarkan hal ini, menurut beliau guna memberikan pelayanan publik yang terbaik, di Lamongan sendiri saat ini dimulai dengan pemantapan manajemen pemerintahan yang baik, terukur, dan akuntabel.

“Dalam memberikan pelayanan publik yang terbaik, di Lamongan ini kami memantapkan dulu manajemen pemerintah menjadi lebih baik. Karena saya yakin dari manajemen pemerintah yang baik, yang terukur, akan turut memberikan

dampak. Di Lamongan ini manajemen yang terukur ini dapat kita lihat dari nilai SAKIP (Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah) yang akuntabel dan dapat dipertanggungjawabkan, sistem pengawasan yang kita siapkan sebaik-baiknya, juga predikat 6 kali WTP (Wajar Tanpa Pengecualian) dari BPK. Manajemen kita siapkan sebaikbaiknya dan nantinya pelayanan publik akan dapat maksimal 100 persen,” terang Pak Yes.

Pada kesempatan tersebut, Pak Yes juga membeberkan tentang inovasi-inovasi yang dilakukan di Lamongan seperti Jamula (Jalan Mantap dan Alus Lamongan), Program Perintis (Pendidikan Berkualitas dan Gratis), HCS (Home Care Service), dan dimilikinya MPP (Mall Pelayanan Publik) di Lamongan.[aha.yit.ca]

Ratusan Tenaga Pendamping Desa Lakukan Sertifikasi Profesinya

Sidoarjo, Bhirawa

Para tenaga pendamping desa yang ada di Kabupaten Sidoarjo, yang berjumlah 134 orang, saat ini sedang melakukan sertifikasi profesinya. Koordinator tenaga pendamping desa Kab Sidoarjo. M. Muflikudin, mengatakan program sertifikasi profesi bagi para tenaga pendamping desa ini baru ada di tahun 2022 ini. “Sebetulnya bagi teman-teman pendamping yang merupakan tenaga akademis dari Kementerian desa untuk mengawal pembangunan desa ini, tidak masalah. Lancar-lancar saja. Tapi suatu profesi itu harus ada namanya dan diakui,” jelas Muflikudin, belum lama ini, saat menggelar sosialisasi Bimtek sertifikasi profesi, di ruang rapat delta graha Setda Sidoarjo. Sertifikasi profesi ini nantinya yang akan mengeluarkan adalah dari Badan Nasional Sertifikasi Profesi. Untuk keperluan sertifikasi profesinya, Muflikudin,minta agar para tenaga pendamping desa di Kab Sidoarjo bisa mengumpulkan dokumen pendukung. Misalnya foto-foto saat kegiatan, foto surat undangan kegiatan dan sebagainya. “Dokumen yang harus dilengkapi adalah tiga tahun kebelakang, dari tahun 2022 ini. Kemudian, mereka harus bisa lolos mengikuti ujian kompetensinya,” katanya.

Wali Kota Ikut Meriahkan Pawai Bersih Desa di Tandes

Surabaya, Bhirawa

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi membuka sekaligus mengikuti pawai bersih desa Kelurahan Tandes, Kecamatan Tandes Surabaya. Agenda rutin tahunan kali ini dipusatkan di depan Kantor Kelurahan Tandes Surabaya, Minggu (16/10).

Dalam kesempatan itu, Wali Kota Eri Cahyadi hadir bersama Ketua TP PKK Surabaya, Rini Indriyani. Hadir pula, camat-lurah beserta perwakilan dari polsek dan koramil. Tak hanya sekadar membuka acara bersih desa,

dan

Situbondo, Bhirawa Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Situbondo yang dipimpin isteri Bupati Jumaati Karna Suswandi dan Wakil Bupati Hj Khoirani serta Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Kabupaten Situbondo menggelar kegiatan pemberian makanan tambahan (PMT) di sejumlah desa di Kabupaten Situbondo, Jumat (14/10).

Acara bersih desa diawali dengan pawai jalan kaki yang start dan finish-nya berada di depan Kantor Kelurahan Tandes. Wali Kota Eri bersama Ketua TP PKK Rini Indriyani tampak berjalan bersama ratusan peserta

pawai dengan jarak tempuh sekitar 3 kilometer.

Wali Kota Eri Cahyadi mengatakan, bahwa di Surabaya masih banyak wilayah yang menjalankan tradisi bersih desa. Salah satunya adalah warga di Kelurahan Tandes Surabaya. “Tradisi ini harus diteruskan, harus dijaga. Karena ini menyatukan seluruh elemen yang ada di wilayah itu untuk menjadi saudara yang sangat kuat,” kata Wali Kota Eri Cahyadi ditemui usai mengikuti pawai.

Oleh sebabnya, Wali Kota Eri men-

gaku bangga dengan warga di wilayah Kelurahan Tandes yang masih menjalankan tradisi bersih desa. Apalagi, kesenian yang ditampilkan di wilayah ini menunjukkan keragaman suku, ras dan agama.

“Saya sangat bangga betul dengan Kelurahan Tandes ini. Karena tidak hanya adat jawanya yang keluar, tapi ada juga Barongsainya. Semuanya jadi satu. Inilah menunjukkan kalau Surabaya ini benar-benar kota toleransi,” terang Cak Eri sapaan lekat Wali Kota Surabaya. [iib.ca]

Salurkan PMT untuk Bayi

Dalam kegiatan tersebut hadir diantaranya isteri Bupati Situbondo, Jumaat Karna Suswandi, Wakil Bupati Hj Khoirani serta sejumlah pengurus GOW Kabupaten Situbondo dan Kabid Pemberdayaan Perempuan dan Kesetaraan Gender, Rofiqoh Sukmawati. Program penyaluran makanan tambahan juga melibatkan sejumlah tim medis Dinas Kesehatan serta Puskesmas di setiap Kecamatan di Kabupaten Situbondo. Menurut Rofiqoh Sukmawati, pro-

gram PMT difokuskan di desa percepatan pencegahan dan penanggulangan stunting terintegrasi Kabupaten tahun 2022. Itu, misalnya yang disampaikan Rofiqoh Sukmawati saat pelaksanaan penyaluran PMT di Desa Buduan, Kecamatan Suboh, Kabupaten Situbondo, Jumat (14/ 10). “Selanjutnya kami melaksanakan penyaluran PMT di Desa Semambung dan Desa Kembangsari Kecamatan Jatibanteng,” beber Rofiqoh. Masih kata Rofiqoh, kegiatan

PMT ini merupakan program kerja gabungan yang dilaksanakan oleh GOW Kabupaten Situbondo. Dalam struktur GOW Kabupaten Situbondo, aku Rofiqoh, Hj Jumaati Karna Suswandi menjabat sebagai Penasehat serta Wabup Hj Khoirani menjabat sebagai Ketua Umum GOW Kabupaten Situbondo. “Artinya GOW itu memiliki program kerja untuk menurunkan angka stunting di Kota Santri Pancasila Situbondo,” urai Rofiqoh. [awi.ca]

Ikasdasa Gelar Baksos Sego Rongewu di Kelurahan Tembok Dukuh Surabaya

Bakti Sosial (Baksos) Sego Rongewu Seri III Putaran 12, Hari Minggu (16/ 10) kemarin kembali digelar Ikatan Alumni SMPN 10 Surabaya (Ikasdasa) di wilayah RT 03, RW VIII, Kelurahan Tembok Dukuh, Kecamatan Bubutan, Kota Surabaya. Dalam Baksos ini Ikasdasa membagikan 500 box nasi kota siap makan, menggelar pemeriksaan kesehatan gratis dan membagikan mushab Al-Qur’an.

Menurut Ketua Ikasdasa, Drs Bambang Udi Ukoro SH MSi, Ikasdasa bersama Sego Rongewu dan Baksos’e Suroboyo kembali hadir di tengah – tengah warga masyarakat RT 03, RW VIII, Kelurahan Tembok Dukuh, Kecamatan Bubutan. Wilayah ini termasuk ada di tengah Kota Surabaya dan cukup ramai atau dekat dengan Makam Islam Tembok Dukuh, tetapi masih banyak warga dhuafa yang masih banyak membutuhkan santunan. Namun tidak hanya diberikan santunan tetapi juga diajak bersedekah senilai Rp2 ribu atau sebesar Rongewu.

Bambang sapaan Akrab yang kini menjabat Camat Bulak, Kota Surabaya ini menjelaskan, Ikasdasa bersama Tim Sego Rongewu dan Baksos’e Suroboyo, serta Tim Kesehatan atau Klinik Husada Buana Universitas

PGRI Adi Buana (Unipa) Surabaya.

Baksos Sego Rongewu diawali dengan senam pagi bersama antara Ikasdasa dan warga masyarakat, pemberian doorprize bagi warga masyarakat yang bersemangat senam pagi, juga menyerahkan bantuan Mushab Alquran untuk TPQ atau TPA yang ada di wilayah RW VIII, dan menggelar pemeriksaan kesehatan gratis untuk warga sekitar.

‘’Pembagian nasi box siap makan dengan lauk nusantara atau Sego Rongewu sebanyak 500 box dibagikan kepada warga dhuafa. Semoga kehadiran kami di tengah – tengah warga masyarakat RW VIII dapat bermanfaat, karena kehadiran kami sangat ditunggu – tunggu oleh warga masyarakat dhuafa. Sedangkan untuk warga yang kurang sehat bisa memeriksakan kesehatannya pada

Tim Kesehatan Unipa atau Klinik Husada Buana yang turut berpartisipasi. Dan untuk TPA atau TPQ di wilayah ini kami juga memberikan bantuan mushab Alquran,’’ jelas Bambang.

hadir di tengah – tengah masyarakat Kota Surabaya yang mengetahui dari anggota Ikasdasa yang tersebar di Kota Surabaya, dan selalu menanti kehadiran Tim Sego Rongewu di wilayahnya masing – masing. Sementara itu, Ketua Tim Kesehatan Unipa Surabaya, Ninik And Kep menjelaskan, Tim Kesehatan Unipa Surabaya turut berpartisipasi dalam Baksos Sego Rongewu ini dengan menggelar pemeriksaan gratis untuk penyakit kolesterol, asam urat, gula darah dan tensi atau tekanan darah, untuk warga masyarakat di atas 50 tahun dengan kuota sebanyak 70 orang. ‘’Kami memeriksa kesehatan warga yang berusia di atas 50 tahun. Warga bisa memilih salah satu yang akan diperiksa, dari penyakit kolesterol, asam urat, gula darah, saturasi atau tekanan darahnya. Bila hasil pemeriksaan yang kami lakukan ada yang angkanya tinggi maka kami merekomedasikan untuk pemeriksaan lebih lanjut di Puskesmas setempat atau ke Klinik Husada Buana,’’ kata Ninik.

Ketua RW VIII, Kelurahan Tembok

Dukuh, Kecamatan Bubutan, Fajar, sangat mengapresiasi Baksos yang digelar Ikasdasa dengan Tim Sego Rongewunya, sebab Baksos yang digelar banyak sekali manfaatnya, diantaranya menghidupkan UMKM warga setempat. UMKM mendapat pesanan nasi box siap makan. Dengan mensubkan ke beberapa UMKM, sebab kalau dikerjakan sendiri ada kemungkinan kewalahan. Selain itu, para dhuafa juga diajak bersedekah dengan membeli nasi box atau Sego Rongewu senilai Rp ribu.

‘’Dalam Baksos Sego Rongewu ini memberikan pembelajaran kepada para dhuafa untuk ikut bersedekah. Manfaatnya dobel, jadi para dhuafa diajak sedekah untuk disedekahkan lagi sehingga menyambung. Selain itu, diajak hidup sehat dengan cara diajak senam pagi bersama, serta ada pemeriksaan kesehatan gratis. Hal ini mendapat antusias yang tinggi dari warga masyarakat. Semoga Baksos Sego Rongewu ini bisa istiqomah dan berkembang dalam jumlah para dhuafa yang lebih besar lagi,’’ tandas Fajar.[fen.ca]

PELAYANAN PUBLIK Senin Legi, 17 Oktober 2022 Halaman 5 LINTAS PELAYANAN Inginkan Pelayanan Publik Prima
Wali Kota Eri bersama Ketua TP PKK Rini Indriyani juga turut serta dalam acara pawai tersebut. Menariknya, pawai juga diramaikan dengan sejumlah kesenian tradisional. Mulai dari reog, kuda lumping, hingga kesenian Barongsai dengan total peserta mencapai sekitar 300 orang. Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi didamping Ketua TP PKK Surabaya Rini Indriyani saat ikut parai bersih desa di Tandes. Baksos Sego Rongewu digelar secara rutin setiap satu bulan sekali, dan pelaksanaannya sudah tiga kali putaran di Kota Surabaya se- wilayah kecamatan. Sedangkan di episode III ini Tim Sego Rongewu kembali trie diana/bhirawa Ketua Ikasdasa, Drs Bambang Udi Ukoro SH MSi melihat pemeriksaan kesehatan gratis yang digelar Tim Kesehatan Klinik Husada Buana. alimun hakim/ bhirawa Untuk dapat mencapai birokrasi yang melayani dengan kualitas pelayanan prima, maka kualitas SDM yang dimiliki pun harus sebanding. Windy Putri Ramadhani Eri Cahyadi saat menerima plakat.
GOW
DP3A-P2KB

Ribuan Siswa RA-TK se-Situbondo Ikuti Pawai Satu Abad NU dan HSN

Situbondo, Bhirawa

Ribuan siswa Taman Kanak-Kanak (TK) dan Raudhatul Athfal (RA) ikut memeriahkan pawai satu abad berdirinya Nahdlatul Ulama (NU) 13441444 H, Sabtu (15/10). Pawai di mulai dari Alun - alun Kota Situbondo dilepas Bupati Situbondo, Karna Suswandi dan Ketua PCNU Situbondo, KH Muhyidin Khotib, serta jajaran LP Ma'rif NU, Wakil Ketua Bidang TKRA LP Ma'arif NU Kabupaten Situbondo, Bunda Hj Hamidah.

Menurut Bunda Hamidah, pawai ini rutin diadakan lembaga TK-RA dibawah naungan LP Ma'arif NU Kabupaten Situbondo. Tahun ini bisa mengadakan gebyar kembali setelah vakum dua tahun karena pandemi Covid. Ini pertama kali pasca pandemi Covid 19. Ada tiga kegiatan yang digelar yakni, memperingati maulid nabi, satu abad Harlah NU serta hari santri nasional (HSN).

Bunda Hamidah menjelaskan, kegiatan ini untuk mendukung Program Situbondo Berjaya dengan menerjunkan 73 TK-RA se-Situbondo. Diharapkan para siswa kedepan akan menjadi penggerak dan kader kader muda NU yang sesuai dengan cita - cita NU. Mereka diharapkan menjadi pemuda NU yang mampu menerobos gawang modernisasi.

"Kegiatan ini sesuai dengan visi misi perjuangan NU dan akan menjadi tolok ukur sehingga siswa TKRA dibawah naungan LP Ma'arif NU menjadi siswa didik yang beraklakul karimah, memiliki imtek dan Imtak,'' urai Bunda Hamidah.

Sementara itu, Bupati Karna Suswandi menambahkan, pihaknya sangat bangga melihat para generasi muda NU mengikuti rangkaian peringatan satu abad berdirinya NU. Sekaligus merupakan peringatan HSN, sehingga mampu meneguhkan peran NU dan santri dalam kehidupan beragama, berbangsa dan bernegara.

"Pawai satu abad NU diikuti seluruh siswa TK dan RA dibawah naungan LP Maarif PCNU Situbondo. Kami sangat bangga,'' aku mantan Kadis PUPR Kabupaten Lumajang itu.

Bupati Karna menambahkan, berbagai atribut kebesaran NU turut memeriahkan pawai, mulai bendera NU, bendera merah putih dan lambang burung garuda. Ada juga peserta pawai membawa foto para pendiri NU sekaligus pahlawan nasional, seperti KH Hasyim Asy'ari, KH Wahab Hasbullah dan KHR As'ad Syamsul Arifin yang sekaligus pendiri dan pengasuh pondok pesantren Salafiyah-Syafi'iyah Sukorejo, Situbondo. Kegiatan ini juga untuk mengenalkan HSN pada siswa.

Ketua PCNU Situbondo, KH Muhyidin Khatib menegaskan, pawai siswa TK dan RA merupakan kick off satu abad NU. Ada berbagai rangkaian acara kegiatan PCNU Situbondo dalam rangka satu abad NU, diantaranya lomba penulisan karya ilmiah atau hasil riset

Teman Sekolah Teddy Minahasa Gelar Doa Bersama

Pasuruan, Bhirawa Dugaan kasus jual beli sabu - sabu yang menyeret Irjen Teddy Minahasa, membuat teman sekolahnya prihatin. Aksi keprihatinan dituangkan dengan menggelar doa bersama, di Pendopo Taman Ria Suropati, Kecamatan Gondangwetan, Kabupaten Pasuruan, Sabtu (15/10).

Doa bersama bertujuan supaya perwira tinggi terhindar dari masalah. Pantauan di lokasi, teman dan kolega Teddy terlihat mulai berdatangan. Namun, saat sejum-

lah wartawan akan mewancarai acara itu, tak satu pun dari mereka yang berkenan memberikan keterangan.

Sekadar diketahui, Irjen Teddy Minahasa ditetapkan sebagai tersangka kasus jual beli sabu-sabu seberat 5 kilogram bersama sejumlah oknum polisi lain.

Peristiwa itu hanya selang beberapa hari usai Teddy dipindahtugaskan sebagai Kapolda Jawa Timur. Menyusul mencuatnya kasus ini, mutasi Teddy ke Polda Jatim itu dibatalkan. [hil.fen]

Bupati Buka Multaqo Mursyid, Khalifah, Badal dan Muqaddam ke 4 JATMAN

Kabupaten Madiun, Bhirawa Bupati Madiun, H Ahmad Dawami menghadiri pembukaan Multaqo Mursyid, Khalifah, Badal dan Muqaddam ke 4 Jam'iyyah Ahlith Thoriqoh al-Mu'tabaroh an-Nahdliyyah (JATMAN) di Pondok Pesantren Thariqah Sulaiman, Lebakayu, Sawahan, Madiun. Sabtu (15/10) malam.

Madiun dijadikan tempat para Mursyid untuk berkumpul dan dirinya berharap agar keberkahan dari para Mursyid tersebut mampu memberikan kedamaian dan kebaikan bagi seluruh masyarakat Kabupaten Madiun.

Lomba Hadrah Al Banjari Upaya Sinergitas Pemangku Ketahanan Budaya Daerah

Probolinggo, Bhirawa

Hari Santri akan diperingati setiap tanggal 22 Oktober yang telah ditetapkan Presiden Joko Widodo sebagaimana Kepres Nomor 22 Tahun 2015. Peringatan Hari Santri diberikan untuk memberikan penghargaan kepada para santri atas peran dan pengabdiannya. Hal ini dikatakan Sekda Kabupaten Probolinggo, Drg Ninik Ira Wibawati, dalam sambutanya di acara Lomba Hadrah Al Banjari, di Puri Manggala Bhakti. Menurutnya, para santri dan seluruh sub kultur pesantren selalu hadir dalam setiap langkah kebangsaan dan pembangunan, sejak era pergerakan menuju kemerdekaan hingga era merajut pemajuan seperti pada masa sekarang ini.

Al Banjari sendiri merupakan musik rebana yang dimainkan 10 orang termasuk vokalis, diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Santri Nasional (HSN) Tahun 2022. Perhelatan yang berlangsung sehari itu diikuti sebanyak 30 grup Al Banjari se-Kota Probolinggo.

"Melalui lomba seni hadrah Al Banjari ini Sekda Ninik berharap giat ini mampu meningkatkan kapasitas SDM kesenian, meningkatkan sinergitas pada pemangku ketahanan budaya daerah. Juga meningkatnya apresiasi masyarakat terhadap karya seni budaya Kota Probolinggo dengan mensosialisasikan kegiatan melalui media sosial,'' urainya, Sabtu (15/10) malam. Sekda Ninik juga mengkampanyekan We Love Cities. Melalui giat ini saya juga titip pesan pada para santri untuk ikut mendukung Kota Probolinggo dalam kompetisi persahabatan dalam ajang We Love Cities yang diikuti 72 kota dari 31 negara di dunia. [wap.fen]

Kegiatan ini merupakan pertemuan Mursyid, Khalifah, Badal dan Muqaddam yang diselenggarakan untuk menyikapi situasi dan kondisi bangsa agar tetap terjaga stabilitas keamanan dan ukhuwah Islamiyah yang digelar selama dua hari mulai 15 - 16 Oktober.

Sebagai salah satu Badan Otonom (Banom) Organisasi Massa Islam terbesar di dunia Nahdlatul Ulama' Jatman berisikan para anggotanya berfokus pada penerapan ajaran-ajaran tarekat.

Kaji Mbing sapaan akrab bupati merasa sangat tersanjung, Kabupaten

"Saya niatkan tadi dari rumah untuk ngaos (ngaji), saya sudah sangat senang Kabupaten Madiun dijadikan tempat Multaqo IV oleh para mursyid dan kiai,'' kata Bupati Madiun H. Ahmad Dawami singkat dalam sambutannya.

Nampak hadir dalam kesempatan Rais (Ifadliyyah) Idarah Wustha JATMAN Jatim KH. Ngadiyin Anwar. Ketua Umum Ikatan Sarjana Nahdlatul Ulama Ali Masykur Musa.

Ribuan jamaah se-Jawa Timur ini juga nampak memenuhi area sekitar pondok pesantren. Nampak puluhan kendaraan mulai bus, kereta kelinci, mobil, dan sepeda motor memenuhi tempat parkir hingga sekitar 1 km dari lokasi utama. [dar.fen]

Pergantian K di SMP Muh 11 Sur

Surabaya, Bhirawa

Dengan berakhirnya masa jabatan Kepala Sekolah (Kasek) SMP

Muhammadiyah 11 Surabaya, Ustadz Lanang Santoso SPd, untuk periode 2018 - 2022. Maka salah satu upaya perbaikan dan penyegaran kepemimpinan dalam rangka peningkatan kualitas pendidikan, Majelis Dikdasmen Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) kota Surabaya melantik Kasek Ustadz Arief Himawan MPd untuk periode 2022-2026.

Pelantikan digelar Hari Kamis (13/10) di lantai 2 Gedung SMP

Muhammadiyah 11 Surabaya dihadiri Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Surabaya, Ketua Majelis Dikdasmen Pimpinan Daerah Muhammadiyah kota Surabaya, Ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah Kota Surabaya, Ketua Majelis Dikdasmen Pimpi-

nan Cabang Muhammadiyah Kota Surabaya, serta perwakilan SD Muhammadiyah 11 Surabaya, seluruh guru dan karyawan SMP Muhammadiyah 11 Surabaya. Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Surabaya, Ustadz Drs H Hamri Al Jauhari MPdI, dalam sambutannya sangat mengapresiasi dan menyampaikan terima kasih atas

Yak Yuk Lamongan 2022 Terpilih, Doron

Lamongan, Bhirawa Menjadi agenda tahunan yang diselenggarakan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Lamongan bekerjasama dengan Paguyuban Duta Wisata Yak Yuk Lamongan serta support penuh dari Pemerintah Kabupaten Lamongan berhasil menyelenggarakan pemilihan duta wisata dan berhasil menjadi jawara, Rizki Eko Saputra dan Diyah Ayu Safitri sebagai Duta Wisata Yak Yuk Lamongan 2022. Atas prestasi gemilang di Grand Final yang berlangsung di Sport Center Lamongan, Yak Rizki yang masih menempuh pendidikan di SMKN 1 Sambeng dan Yuk Diyah tercatat sebagai mahasiswi Polinema berhak mewakili Lamongan dalam ajang Pemilihan Duta Wisata Raka Raki tingkat Provinsi Jawa Timur mendatang. Selain juara 1, juga dinobatkan sebagai wakil 1 Yak Abigail Ulil Albab (Unair) dan Yuk Ailsa Shafa Salsabila (SMA N 2 Lamongan) dan wakil 2 Yak M. Brillian Pahle-

khusus Akuntansi. Sistem Informasi Debit Kredit for Education (SIDEK Edu), yakni sistem peningkatan pengetahuan tentang proses akuntansi.

persiapan pelaksanaan program Merdeka Belajar Pusat Unggulan. Dalam persiapan itu SIDEK-Edu ditawarkan sebagai media pembelajaran penunjang MBKM.

"Untuk mengawali implementasi SIDEK-Edu, kami menindaklanjuti dengan menyelenggarakan kegiatan pelatihan SIDEK-Edu khusus kepada para guru Semekdor

selama satu pekan penuh di Yogyakarta dan di Surabaya serta melakukan instalasi SIDEK-Edu khusus,'' ujarnya usai penandatangan PKS di Ruang Kertanegara FEB UGM, Jumat (14/10).

Sony menjelaskan, sebagian sekolah lebih mengutamakan pembelajaran akuntansi yang mengedepankan pengetahuan teori dengan mengabaikan pengetahuan teknis, dan sekolah lain justru memilih sebaliknya. Padahal optimalisasi pembelajaran akuntansi dapat dilakukan melalui penyediaan aplikasi yang mengintegrasikan pengetahuan berupa konsep dan standar akuntansi (teori), juga pengetahuan yang bersifat teknis (praktik).

"Dengan menyediakan

kedua ruang di Sidek-Edu diharapkan pembelajaran akuntansi tidak lagi dihadapkan dengan dilema yang hingga saat ini muncul, yaitu adanya dikotomi pencapaian tujuan pembelajaran akuntansi,'' jabarnya. Sementara itu, Kepala Smekdor's, Juliantono Hadi menuturkan, adanya aplikasi Sidek-Edu dalam proses pembelajaran akuntasi dapat mempermudah dan lebih efektif dalam memahamkan siswa tentang proses akuntansi. Program ini sangat bermanfaat bagi sekolahnya dibandingkan jurusan teknik, sebab siswa diharuskan menciptakan produk jadi, pada jurusan akuntasi siswa bisa membuat pembukuan akutansi debit kreditnya lebih mudah melalui aplikasi. [fen]

G A L E R I P R E S T A S I SIDEK Edu, Aplikasi Penunjang Pembelajaran Akuntansi PENDIDIKAN, KEBUDA Senin Legi, 17Halaman 6 Bhir Kepala SMEKDOR'S Juliantono dan Ketua tim Abdimas sekaligus anggota PKPA FEB UGM Sony Warsono tandatangani PKS aplikasi SIDEK Edu.
Bupati Madiun, H Ahmad Dawami (tengah) saat menghadiri Multaqo Mursyid, Khalifah, Badal dan Muqaddam
ke4
Jam'iyyah Ahlith Thoriqoh al-Mu'tabaroh an-Nahdliyyah (JATMAN) di Pondok Pesantren Thariqah Sulaiman,
Lebakayu,
Sawahan
Kab Madiun, Sabtu (15/10) malam. Oleh: Diana Rahmatus Sholichah, Kota Surabaya SMK Dr Soetomo Surabaya (Smekdor's) menjalin kerjasama dengan Pusat Kajian Akuntansi Pendidikan (PKAP) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Gadjah Mada (FEB UGM). Kerjasama fokus pada pengembangan Learning Management System (LMS)
Menurut Ketua Tim Aplikasi SIDEK-Edu, Sony Warsono, aplikasi berfokus pada upaya peningkatan proses pembelajaran yang diharapkan dapat memotivasi individu memahami akuntansi dan mengembangkannya secara optimal. Sebelum menjalin kerjasama pada Agustus lalu, SMK Dr Soetomo juga meminta PKAP untuk mendampingi
BANGKU POJOK Diana Rahmatus Sholichah/bhirawa
Sekda Ninik serahkan hadih pada peserta Hadra. Bupati Lamongan Yuhronur Efendi mengajak para finalis menjadi generasi muda yang selalu kreatif d va (SMAN 1 Babat) dan Yuk Rosyida Sadza Afifah (Pens). Bupati Lamongan Yuhronur Efendi mengajak para finalis menjadi generasi muda yang selalu kreatif dan berinovasi. Mengenalkan dan mempromosikan wisata Lamong digital dan kekin "Telah menja merintah Kabup yakni lebih inten wisata Lamon g alam, buatan, rel wiwit agus pribadi/bhirawa ke-NU-an, lomba fotografi dan videografi. ''Ini merupakan kick off peringatan satu abad NU, dan kita awali dengan pawai siswa-siswi TK dan RA. Nanti ada juga kegiatan napak tilas dan kegiatan yang lain,'' tandas mantan Ketua DPC PPP Situbondo itu. [awi.fen] Bupati Situbondo Karna Suswandi saat memberangkatkan kontingen nomor 1 pada acara pawai siswa RA/TK satu abad NU dan Hari Santri Nasional, Sabtu (15/10). sawawi/bhirawa Doa bersama di Pendopo Taman Ria Suropati, Desa Ranggeh, Kecamatan Gondangwetan, Kabupaten Pasuruan, Sabtu (15/10). hilmi Husain/bhirawa sudarno/bhirawa

Kepala Baru hammadiyah rabaya

dedikasi dan pengabdian Ustadz Arief yang telah memimpin sekolah ini selama empat tahun terakhir. "Pada pelantikan Kepala SMP Muhammadiyah 11 Surabaya hari ini, tepat 40 tahun sejak berdiri pada tahun 1982, semoga Kasek yang baru, Ustadz Lanang bisa lebih meningkatkan kemajuan SMP Muhammadiyah 11, seperti diterangkan Kasek sebelumnya kini perolehan siswanya terbanyak, agar bisa lebih ditingkatkan lagi,'' harap Ustadz Hamri.

Sementara itu, Kepala SMP Muhammadiyah 11 Surabaya baru dilantik Ustadz Lanang menyatakan dirinya siap mengemban amanah yang telah diberikan, melakukan kolaborasi merupakan langkah

konkret supaya tercipta inovasi menuju sekolah yang berkemajuan.

"Saya sudah menyiapkan program kerja yang akan dilakukan dalam membangun SMP Muhammadiyah 11 Surabaya yang unggul, baik dari segi prestasi, maupun karakternya dengan menjadikan setiap ekstrakurikuler yang ada, penuh dengan target, sehingga menjadikan sekolah tersebut diminati dan menjadi rujukan warga masyarakat Krembangan dan sekitarnya,'' terang Ustadz Lanang.

Ustadz Lanang berharap, kedepannya mampu menjadikan siswa SMP Muhammadiyah 11 Surabaya menjadi kader persyarikatan yang siap melanjutkan tongkat kepemimpinan persyarikatan Muhammadiyah. [fen]

Animator TikTok @hanndeys Jadi Wisudawan Cumlaude Ubaya

Universitas Surabaya (Ubaya) mengukuhkan 1.423 wisudawan, Sabtu (16/10) di Hotel The Westin Surabaya. Diantara ribuan wisudawan itu, Hannathasya Hoan menjadi salah satu lulusan dengan predikat Cumlaude. Selama menjadi mahasiswa Fakultas Bisnis dan Ekonomika

Ubaya, Hannadeys menyibukkan diri menjadi konten kreator animator di aplikasi

TikTok. Sudah lebih lebih dari 65 ribu followers yang dimilikinya. Dalam akunnya yang bernama @hanndeys, Hanndeys sapaam akrabnya banyak membuat konten animasi storytelling yang viral di TikTok. Diantaranya, konten bertema Bulan Ramadan yang mendapat 3,4 juta viewers. Lulusan Program Studi Akuntansi Ubaya itu mengatakan mulai aktif di TikTok sejak pandemi. Kuliah yang saat itu berlangsung online membuatnya memiliki waktu untuk membuat konten yang ia sebut sebagai creative time. Walaupun jurusan yang diambilnya tidak selinier

dengan hobi, namun ia mengaku mendapat banyak peluang dan pengalaman berkarya dari kuliah.

"Banyak ilmu di jurusan akuntansi yang bisa saya gunakan sebagai hobi. Salah satunya aku jadi tahu cara menentukan harga untuk bisnis ilustrasiku,'' jelasnya.

Lulusan SMAN 1 Balikpapan ini menjelaskan, para dosen serta teman - teman dari Kelompok Minat Mahasiswa Bidang Fotografi dan Videografi CURIO Ubaya yang diikutinya selalu memotivasi Hanndeys untuk berani berkarya. Bahkan, ia ditunjuk untuk membuat ilustrasi buku pengetahuan yang dibuat oleh tim dosen Ubaya berjudul Tanaman Malaikat dari Trawas, Indonesia (Seledri Jepang). Tak hanya itu, ia juga menerima pesanan untuk membuat ilustrasi dan animasi dari followers-nya di media sosial.

"Ada juga artis TikTok yang request ilustrasi kepada saya. Mereka sering komentar juga di kontenkonten yang saya buat,'' imbuhnya.

Setelah lulus, Hanndeys langsung ditawari kontrak dengan salah satu perusahaan kecantikan ternama di Indonesia. Meskipun begitu, ia

mengatakan akan tetap fokus membuat konten. Bahkan, berencana membuat dua akun TikTok. Satu akun untuk konten ilustrasi dan satunya untuk konten edukasi cara membuat animasi.

Hanndeys merupakan salah satu wisudawan cumlaude dengan perolehan IPK 3,769. Ia dikukuhkan sebagai sarjana pada wisuda Ubaya periode Oktober 2022. Periode ini merupakan wisuda pertama Ubaya yang digelar secara offline full setelah pandemi.

Ubaya meluluskan 1.432 lulusan yang terdiri dari 190 orang lulusan diploma dengan 92 diantaranya penerima beasiswa Pemkot Surabaya melalui program Triple Helix Collaboration, 940 orang lulusan sarjana, 143 orang lulusan magister, dan 159 lulusan program profesi. Diantara para lulusan, terdapat 409 lulusan yang memperoleh predikat cumlaude dan summa cumlaude.

Pada momen wisuda ini, Rektor Ubaya, Dr Ir Benny Lianto MMBAT, mengajak seluruh wisudawan agar segera mempersiapkan diri untuk menjadi pembelajar sejati yang terampil, lentur, dan ulet (agile learner).

"Lingkungan kehidupan terus berubah. Namun, Ubaya percaya bahwa apapun tantangan di masa depan, akan dapat dimasuki dan dihadapi oleh lulusan Ubaya yang memiliki ability to survive,'' tuturnya. [ina.fen]

Cegah Stunting, Bupati Ikfina Ajak Siswi SMKN 1 Jetis Sejak Dini Minum TTD

Mojokerto, Bhirawa

Bupati Mojokerto, Ikfina Fahmawati menekankan, guna mensukseskan Program Zero Stunting ditargetkan Pemerintah Pusat tahun 2024 tuntas. Sejak dini para remaja putri dan wanita usia produktif harus membiasakan mengkonsumsi makanan mengandung zat besi atau meminum Tablet Tambah Darah (TTD). Sebab terjadinya bayi stunting karena saat Ibu hamil menderita kekurangan darah atau anemia, sehingga bayi yang dilahirkan kekurangan gizi dan pertumbuhannya lambat. Maka Pemkab Mojokerto melakukan gerakan minum TTD

ng Promosi Wisata Kreatif dan Kekinian

an dengan cara ian. di komitmen Peaten Lamongan sif mengenalkan an baik wisata igi maupun wisa-

ta budaya agar lebih di kenal masyarakat luas" ucap Pak Yes. Beliau juga meminta yak yuk Lamongan menjadi pioner dalam membentuk generasi muda agar lebih mencintai budaya daerah. Mengingat kesempatan untuk

mengukir prestasi masih terbentang luas.

"Memandang gelar bergengsi ini tentu menjadi kebanggaan, hendaknya semua orang merasakan kontribusi positif dari penyandang yak yuk terutama dalam hal mempromosikan pariwisata, melestarikan budaya dan pembangunan mental generasi muda di bumi joko tingkir," imbuhnya.

Sementara itu, Kepala Disparbud Lamongan Siti Rubikah menjelaskan, selain menyematkan juara 1, wakil 1 dan wakil 2, juga dipilih Yak Yuk busana terbaik, Yak Yuk Berbakat, Yak Yuk Favorit dan Yak Yuk Persahabatan yang diikuti 125 pendaftar mulai dari pelajar setingkat SMA maupun para mahasiswa perguruan tinggi.

Tak hanya mengumumkan yang terbaik, di malam Grand Final Duta Wisata Yak Yuk Lamongan 2022 tersebut, juga disuguhkan Tarian tradisional hingga penampilan 30 finalis Yak Yuk yang dikemas dalam drama musikal. [aha.yit]

kepada para siswi SMK, karena ke depannya para siswi akan menjadi calon ibu. Sehingga saat melahirkan, bayinya tidak stunting karena kekurangan darah. Bupati Ikfina saat melaksanakan gerakan minum TTD di SMKN I Jetis, yang dikemas dalam agenda CERIA (Cantik, Energik, Rajin, Inovatif dan Aktif) diikuti sebanyak 352 siswi. Jumat lalu. Menurut Bupati Ikfina, kini Bangsa Indonesia menghadapi masalah besar yaitu terkait dengan ancaman terhadap kualitas Sumber Daya Manusia yang disebut stunting. Hal ini kondisi gagal tumbuh pada Balita karena saat hamil ibunya mengal-

ami kurang darah atau anemia.

Kurang darah pada ibu hamil dikarenakan sejak ibu hamil dan masih menjadi calon ibu sudah mengalami anemia kronis. "Salah satu sebab wanita kekurangan darah karena menstruasi. Maka saya himbau kepada seluruh siswi SMKN 1 Jetis untuk mengonsumsi makanan yang mengandung zat besi, karena zat besi menjadi salah satu faktor utama dalam memproduksi sel darah merah pada tubuh,'' kata Bupati Ikfina.

Selain itu, jelas Ikfina, kebutuhan zat besi pada tubuh sebesar 15 mg setiap harinya. Dan makanan yang mengandung zat besi, diantaranya bayam, daun ketela kacang - kacangan, jeroan atau hati. Makanan yang paling tinggi kandungan zat besinya yaitu hati, bisa hati ayam, hati kambing, hati sapi, kemudian kuning telur. Karena faktanya 30% atau 1/3 remaja putri di Indonesia mengalami kondisi yang namanya anemia atau kekurangan darah.

"Para siswi atau remaja putri yang mengalami anemia bisa menyebabkan mudah mengantuk, tak bisa berpikir dengan cepat dan tak bisa konsentrasi. Anemia disebabkan kare-

na menstruasi setiap bulannya, sehingga solusinya harus makan makanan yang mengandung zat besi dan minum TTD setiap minggunya. Terdapat dua faktor yang dapat menghambat dan mempercepat penyerapan zat besi pada tubuh, yakni minum kopi dan teh setelah makan sebelum satu jam dapat menghambat penyerapan zat besi dalam tubuh. Akan tetapi minum jus jeruk atau semacamnya bisa mempercepat penyerapan zat besi di dalam usus,'' papar Bupati Ikfana. Bupati Ikfina juga menyampaikan, penyerapan zat besi dalam tubuh bisa berbentuk Ferri dan Ferro. Terdapatnya zat asam di dalam perut yang berbentuk Ferro maka akan mudah diserap, tetapi jika bentuknya Ferri maka susah untuk diserap. Ada dua yang menghalangi penyerapan zat besi cukup diingat dua saja yaitu teh dan kopi. "Jadi anakku semuanya khususnya remaja putri ini kalau kalian sedang makan. Tolong minumnya jangan teh atau kopi. Boleh teh dan kopi tapi minumnya menunggu satu jam setelah makan. Karena jeda waktu itu makanan akan bisa terserap dengan baik,'' tegasnya. [min.fen]

Petenis Meja Kota Batu Meriah Juara I U-19 Kejurnas Tavola Cup

Kota Batu, Bhirawa

Petenis meja andalan Kota Batu, Windi Banyu Bening, menunjukkan

kapasitasnya dengan meraih juara I Tavola Cup 2022. Ia menjadi yang terbaik di kelompok umur di bawah 19 tahun atau U-19 tingkat nasional di Kejurnas Tenis Meja yang dilaksanakan di Universitas Negeri Malang (UM). Untuk meraih tangga juara I, Bening harus menghadapi para petenis meja tangguh yang juga ikut dalam kejuaraan nasional ini. Namun Bening mampu melalui semua babak dengan gemilang hingga di babak final ia bertemu dengan Dita dari UIN Banten.

"Alhamdulillah Bening bisa menang, meski demikian Bening harus terus meningkatkan disiplin dalam berlatih serta menambah daya juang bermain,'' ujar Nanda Rama

Rineksa, Pelatih Tenis Meja Kota Batu, Minggu (16/10). Menurut Nanda, performa Bening sejak awal pertandingan menunjukkan permainan yang luar biasa. Sebelum final, Bening bertemu dengan Kabupaten Blitar dan Trenggalek. Bening bermain dengan tenang hingga mampu mengalahkan keduanya. Dalam kejuaraan ini Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia (PTMSI) Kota Batu mengirimkan lima atlet. Beberapa atlet lain seperti Zahira Audita kandas di delapan besar, kalah dengan Dita dari UIN Banten yang akhirnya dalam pertandingan final bertemu dengan Bening. "Sebenarnya seluruh atlet, permainannya banyak peningkatan dibandingkan kejuaraan sebelumnya. Jadi tinggal menambah jam terbang lebih banyak lagi,'' jelas Nanda. [nas.fen]

Meriahkan HUT TNI, PPAD Jatim Ajak Masyarakat dan Purnawirawan Gowes

Surabaya, Bhirawa Semarak kemeriahan HUT ke-77 masih terasa di jajaran Kodam V/ Brawijaya. Seperti yang dilakukan Persatuan Purnawirawan TNI AD (PPAD) Provinsi Jatim dengan menggelar gowes atau sepeda santai (Fun Bike) bersama masyarakat dan purnawirawan TNI, Minggu (16/10) di Jl Brawijaya Surabaya.

Gowes dihadiri dan diberangkatkan Aster Kasdam V/Brawijaya, Kolonel Arm Wijang Rimoko Ardani mewakili Pangdam V/Brawijaya; Ketua PPAD Jatim, Mayjen TNI (Purn) Wibisono Poespitohadi; anggota kehormatan PPAD Jatim, Haji Karnadi dan Brigjen TNI (Purn) Heru Sudibyo. Kegiatan gowes juga diikuti purnawirawan TNI AD, AL, AU dan Polri, serta masyarakat sekitar.

"Gowes ini dalam rangka memeriahkan HUT ke-77 TNI dengan tema TNI Adalah Kita. Sehingga dengan gowes ini PPAD Jatim bisa menyatu dengan rakyat atau masyarakat,'' kata

Ketua PPAD Jatim, Mayjen TNI (Purn) Wibisono Poespitohadi. Mayjen TNI (Purn) Wibisono menjelaskan, adapun rute gowes ini dimulai start dari depan kantor PPAD Jatim di Jl Brawijaya-Jl Adityawarman-

Jl Mayjen Sungkono-Jl Bundaran Satelit-Jl Babatan Unesa-Jl Raya Menganti-Jl Raya Wiyung-Jl Gunung SariJl Gajah Mada hingga finish di Jl Brawijaya. Gowes ini, sambungnya, bertujuan agar PPAD dikenal dengan

masyarakat.

"Peserta yang ikut gowes kurang lebih 750 orang. Tujuannya agar PPAD dikenal, sama dengan kemanunggalan TNI, sehingga kita bisa menyatu dengan rakyat, khususnya melalui kegiatan gowes ini,'' jelasnya.

Selain gowes, lanjut Wibisono, rangkaian kegiatan serupa akan direncanakan di Kabupaten/Kota di Jatim. Sehingga PPAD di Kabupaten/Kota di Jatim menggelar kegiatan serupa, yakni fun bike atau gowes.

"Intinya dalam kegiatan gowes ini semua unsur ikut. Sebab PPAD itu kan perlu menyatu dengan lapisan masyarakat,'' pungkasnya.

Kegiatan PPAD Jatim dalam memeriahkan HUT ke-77 TNI ini tidak hanya dengan gowes. Diselenggarakan juga panggung hiburan dan undian gowes dengan bermacam hadiah menarik. Diantaranya seperti satu unit kendaraan bermotor, sembilan unit sepeda pancal dan beberapa doorprize peralatan elektronik. [bed.fen]

Pramudya/Rahmat Juara Ganda Putra

IIC 2022 Seusai Libas Wakil Jepang

Malang, Bhirawa Pasangan ganda putra Indonesia Pramudya Kusumawardana dan Rahmat Hidayat menjadi juara Indonesia International Challenge 2022 seusai mengalahkan pasangan Jepang Hiroki Okamura dan Masayuki Onodera pada babak final di Kota Malang, Jawa Timur, Minggu. Pramudya dan Rahmat dipaksa memainkan rubber gim sebelum memenangi pertandingan yang ketat dengan skor 23-21, 16-21, 21-15.

Pramudya mengatakan pasangan lawan memiliki mental yang terbilang matang sehingga tak mudah memecah fokus permainan mereka. "Lawan cukup sulit, karena mereka sering bermain di level atas. Dari segi mental dan permainan mereka lebih stabil," kata Pramudya.

Pada gim pertama ia bersama Rahmat mampu bermain cepat meski dipaksa bermain deuce. Namun, pada set kedua, ganda putra Jepang tersebut mengubah pola permainan dan merepotkan Pramudya dan Rahmat.

"Gim pertama kita bermain cepat, pada set kedua pasangan Jepang melambatkan permainan. Kita ikut dalam permainan mereka, akhirnya gim kedua lepas. Gim ketiga kami bermain cepat dan tidak ingin kecolongan," kata Pramudya. [ant.fen]

AYAAN & OLAHRAGA Oktober 2022 Halaman 7 awa
an berinovasi. Mengenalkan dan mempromosikan wisata Lamongan dengan cara digital dan kekinian.
GELANGGANG
alimun hakim/bhirawa
Pemberangkatan para peserta Gowes PPAD Jatim di depan Kantor PPAD Jatim Jl Brawijaya Surabaya, Minggu (16/10).
Petenis meja Kota Batu, Windi Banyu Bening, menunjukkan bonus yang diterima setelah meraih juara 1 Tavola Cup UM 2022 untuk kategori U-19.
abednego/bhirawa
anas bahtiar/bhirawa Bupati Ikfina saat melaksanakan gerakan minum TTD bagi para siswi di SMKN Jetis. S
O S O K
Hannathasya Hoan “Hanndeys sapaam akrabnya banyak membuat konten animasi
storytelling
yang
viral di TikTok. Diantaranya, konten
bertema
Bulan Ramadan yang mendapat 3,4 juta viewers”.
hasan amin/bhirawa

Ada 189 Kasus DBD Januari-Oktober, Kadinkes Ajak Masyarakat Kian Waspada

Kota Madiun, Bhirawa

Wilayah Kota Madiun mulai cukup sering diguyur hujan belakangan ini. Intensitas hujan yang tinggi ini biasanya dibarengi dengan munculnya sejumlah penyakit. Salah satunya, Demam Berdarah Dengue (DBD).

Kepala Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk, dan KB Kota Madiun dr Denik Wuryani mengimbau masyarakat untuk selalu meningkatkan kewaspadaan.

‘’Sebenarnya kasus DBD itu tidak bergantung musim. Musim kemaraupun ada temuan kasus DB. Tetapi biasanya kalau musim penghu-

jan nyamuk berkembang biak lebih cepat,’’ kata dr Denik Wuryani, Jumat (14/10).

Data di mejanya, sudah ada 189 kasus DBD di Kota Madiun sejak Januari hingga Oktober ini. Denik menyebut memang belum ada kenaikan kasus pada bulan-bulan ini. Bahkan, tercatat ada penurunan se-

jak Agustus kemarin. Selama Agustus, tercatat ada tujuh kasus. Sedang, pada September ada enam kasus.

Sementara itu, Oktober hingga pertengahan ini tercatat ada empat kasus. ‘’Yang tinggi malah di bulan April sampai Juni kemarin. Ada 30 kasus lebih di setiap bulannya,’’ jelasnya.

Kasus tertinggi tercatat pada April lalu dengan 32 kasus. Kebanyakan menjangkiti anak-anak usia 5-14 tahun. setidaknya ada 17 kasus yang menyerang anak-anak di kisaran usia tersebut. Pun, dua kasus lainnya tercatat menjangkiti balita.

Sementara itu, 13 lainnya tercatat sudah dewasa. Denik menyebut banyak tempat-tempat penampungan air kala musim penghujan yang bisa menjadi tempat berkembang biak jentik nyamuk. Karenanya, dia mengimbau untuk menggalakkan 3M plus.

‘’3M DB berbeda dengan 3M Covid-19 ya. Kalau DB kan, menguras, menutup, dan mengubur. Plusnya ya upaya pencegahan dari gigitan nyamuk. Bisa pakai lotion anti nyamuk, tambah penutup tempat tidur, dan lain sebagainya, ’’katanya.[dar .gat]

Permudah Pemantauan, Pemkab Sampang Wajibkan Sapi Milik Warga Terpasang Eartag

Sampang, Bhirawa Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sampang, mewajibkan sapi milik warga atau peternak di Kota Bahari menggunakan anting atau biasa disebut Eartag untuk mempermudah pantauan penyakit PMK, Langkah tersebut sebagai tindak lanjut Keputusan Menteri Pertanian Nomor 559/KPTS/PK.300/M/7/2022, tentang Penandaan dan pendataan hewan dalam rangka penanggulangan Penyakit Mulut dan Kuku (PMK).

Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DispertanKP) Suyono melalui Kabid peternakan Arif Rahman Hakim mengatakan bahwa pemasangan Eartag bertujuan untuk mempermudah menginput data demi ektra mempermudah pemantauan terhadap sapi yang sudah di vaksinasi PMK.

“Jadi Eartag terpasang barcode sehingga kami mudah mengetahui kondisi sapi yang sudah di vaksin melalui aplikasi Identik PKH,” katanya. Sementara, sejauh ini pemasangan Eartag di Sampang sudah berjalan ke sejumlah kecamatan di Sampang dan tercatat sudah ada sekitar 300 ekor sapi telah terpasang Eartag.

“Untuk kecamatan yang masih belum terealisasi sama sekali tinggal dua kecamatan yakni Kecamatan Kedungdung dan Ketapang,” terang Arif Rahman Hakim.[lis.gat]

Dukung Penanganan Stunting, Pertamina PHE TEJ Bantu Peralatan Posyandu

Tuban, Bhirawa PT Pertamina Hulu Energi Tuban East Java (PHE TEJ) Zona 11 Regional 4 PT Pertamina EP Cepu Subholding Upstream terhadap peningkatan kesehatan masyarakat di wilayah kerja Blok Tuban.

Sebagai salah satu bentuk komitmen dan kepedulian Perusahaan dan mendukung SDGs No 3, PHE TEJ menyalur kanbantuan Program Pengembangan Masyarakat (PPM) bidang kesehatan berupa 7 paket fasilitas peralatan posyandu untuk Penyuluh Kesehatan Masyarakat (PKM) Kecamatan Soko dan Kecamatan Rengel di kantor Kecamatan Soko Kabupaten Tuban pada Jumat 14 Oktober 2022 lalu.

Bantuan diserahkan langsung oleh Manager TEJR Field Cahyo Tri Mulyanto kepada Camat Soko Sucipto,S.Sos. M.M dan Camat Rengel Drs. Eko Wardoyo untuk disalurkan ke PKM masing-masing kecamatan.

Bantuan yang di berikan berupa alat pemeriksaan kesehatan dan perlengkapan Posyandu berupa 16 item peralatan diantaranya antopometri kit dan alat pemeriksanaan kesehatan lainnya.[hud.gat]

Habib Hadi Bina Ratusan LKK di Kelurahan Wonoasih

Probolinggo, Bhirawa

Dalam rangka penguatan Lembaga Kemasyarakatan Kelurahan (LKK) di Kecamatan Wonoasih, maka dilakukan Pembinaan bagi LKK yang terdiri dari RT/RW, Karang Taruna, LPM, PKK, Posyandu yang tergabung dalam Kelompok Masyarakat (Pokmas) Minakjinggo, di kantor Kelurahan Wonoasih.

Acara ini merupakan kegiatan sinergi antara kelurahan dengan pokmas yang bertujuan untuk memberikan informasi dan pemahaman pada LKK terkait Peraturan Daerah (Perda) Kota Probolinggo Nomor 4 Tahun 2020 tentang Perubahan atas Perda Nomor 1 Tahun 2018 tentang LKK.

Giat yang dibuka secara langsung oleh Wali Kota Habib Hadi Zainal Abidin itu juga tampak dihadiri Camat Wonoasih Deus Nawandi, Anggota DPRD Eko Purwanto dan Kabag Pemerintahan Pudi Adji, yang sekaligus keduanya didaulat sebagai narasumber.

Wali Kota Habib Hadi menyampaikan harapannya pada 100 orang peserta pembinaan itu agar dapat mengaplikasikan dan menjalankan tugasnya masing-masing. Sesuai amanat yang tertuang dalam Peraturan Wali Kota (Perwali) Probolinggo Nomor 31 Tahun 2019 tentang Petunjuk Pelaksanaan Perda tentang LKK.[wap.gat]

KEHILANGAN

TULUNGAGUNG

Berangkatkan Tujuh KK Calon Transmigran ke Sulawesi

Trenggalek,Bhirawa

Dengan harapan bisa menata kehidupan yang lebih baik, sebanyak tujuh kepala keluarga (KK) asal Kabupaten Trenggalek telah siap diberangkatkan untuk mengikuti transmigrasi di Pulau Sulawesi.

Para calon transmigran tersebut nantinya sebanyak 5 KK akan dikirim ke daerah tujuan penempatan di UPT Mahalona Kabupaten Luwu Timur Sulawesi Selatan. Sementara 2 KK di daerah penempatan di UPT Raimuna Kabupaten Muna Sulawesi

Tenggara,Minggu ( 16/10).

Sekretaris Daerah Kabupaten Trenggalek Drs. Edy Soepriyanto yang memberangkatkan para calon transmigran tersebut di Pendapa Manggala Praja Nugraha, berpesan agar ketika di daerah penempatan tetap menjadi pribadi yang ramah dan mampu beradaptasi di lingkungan baru sebagaimana karakter masyarakat Trenggalek.

Seiring perkembangan zaman, menurut Sekda Edy Soepriyanto, transmigrasi tidak hanya sekedar perpindahan penduduk dari satu daerah

ke daerah lainnya. Namun saat ini transmigrasi menjadi suatu pola bagaimana meningkatkan kesejahteraan masyarakat. “Trenggalek menjadi salah satu lumbung, adalah satu tempat yang peminat transmigrasinya itu banyak, hal ini terlihat dari daftar antri kita yang juga masih banyak, mudahmudahan program transmigrasi ini akan terus berlangsung karena memang memberikan manfaat yang cukup luar biasa,” ungkapnya. “Kepada calon transmigran kami

berpesan bahwasanya Trenggalek itu yang dikenal sebagai harapan tempat asal transmigran dari pemerintah, kita dikenal ramah, mudah beradaptasi, sehingga paling tidak anda jangan sampai merubah adat yang ada,” lanjut Sekda Edy Soepriyanto.

Dirinya juga menambahkan bahwa telah banyak warga asal Trenggalek yang berhasil di daerah transmigrasi. Sekda Edy berharap keberhasilan itu bisa menjadi motivasi bagi para calon transmigran yang akan berangkat,” pungkasnya (Wek.gat)

Percepat Angkut Sampah, DLH Lamongan Tambah Armada Dump Truk Sampah

Lamongan, Bhirawa Permasalahan sampah masih menjadi momok di lingkungan mas yarakat. Untuk mewujudkan lingkungan yang bersih dari sampah, Pemerintah Kabupaten Lamongan melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) menambah 1 (satu) unit armada dump truk sampah sebagai upaya untuk mempercepat kinerja mengangkut sampah di Lamongan.

Dengan bertambahnya satu unit armada, DLH Lamongan kini memiliki 9 armada dump truk sampah dan didukung 4 mobil amrol.

Diungkapkan Bupati Lamongan usai melaunching Dump Truk Sampah di Kantor DLH Lamongan, dengan penambahan armada tersebut diharapkan semakin mempercepat kinerja pasukan kuning dalam mengangkut sampah khususnya di sepan-

jang jalan nasional Babat-Lamongan. “Alhamdulillah kita telah melaunching mobil armada yang digunakan untuk mengangkut sampah di sepanjang jalan nasional Babat-Lamongan dan tentu digunakan juga untuk ruas-ruas jalan lainnya. Harapannya dengan armada tambahan ini akan semakin mempercepat kinerja temanteman pasukan kuning. Sukses selalu untuk pasukan kuning dan pasukan hijau Lamongan,” ungkap Pak YES.

Selain melaunching armada dump truk sampah, dalam kesempatan tersebut Pak Yes juga menyaksikan penyerahan kartu BPJS Ketenagakerjaan kepada para pasukan kuning dan pasukan hijau DLH Lamongan. Melalui keikutsertaan anggota BPJS Ketenagakerjaan tersebut merupakan bentuk tanggungjawab instansi pemberi kerja dalam memberi perlindungan dan semangat kerja bagi pegawai.

“Dengan menjadi anggota BPJS Ketenagakerjaan semakin memberikan rasa aman kepada para pasukan kuning dan hijau. Dengan perlindungan asuransi ini saya harap teman-teman semua lebih semangat lagi dalam bekerja. Tentu semua ini kita lakukan untuk mewujudkan Lamongan semakin Megilan,” imbuh Pak Yes.

Hal senada juga disampaikan Kepala Dinas Lingkungan Hidup Lamongan Anang Taufik, selain memberikan jaminan pensiun bagi pegawai, dengan status kepesertaan di BPJS Ketenagakerjaan pegawai juga memiliki perlindungan saat bekerja. Mengingat menjadi pekerja kebersihan tidaklah mudah dan rentan resiko.

“Alhamdulillah sudah tercover semua di BPJS Ketenagakerjaan, pegawai kita sudah semakin terlindungi. Qadarullah, ada salah satu pasukan kuning kita yang baru sebulan sebelumnya terdaftar anggota BPJS Ketenagakerjaan kemudian bulan berikutnya meninggal dunia. Sehingga Almarhum tetap mendapatkan santunan kematian dari BPJS Ketenagakerjaannya,” kata Anang.

Anang juga menceritakan kejadian yang dialami salah satu pegawainya saat bekerja mengambil sampah yang mengalami musibah.

“Adapun saat petugas kami mengambil sampah dan jatuh dari truk sampah, Alahamdulillah di cover juga dari BPJS Ketenagakerjaan. Dengan asuransi ini kami berusaha memberi perlindungan kepada pasukan yang sangat berjasa membersihkan lingkungan,” pungkasnya.[aha.yit.gat]

Peringati Resolusi Jihad, LSPT Jombang Gelar Khitanan Massal

Jombang, Bhirawa

Dalam rangka memperingati lahirnya Resolusi Jihad ke-77 tahun dan Hari Santri tahun 2022, Lembaga Sosial Pesantren Tebuireng (LSPT) Jombang menggelar acara khitanan massal bekerja sama dengan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Jombang, Minggu (16/10) di Rumah Sakit Hasyim Asy’ari di Tebuireng, Jombang.

Istri almarhum KH Salahudin

Wahid, Nyai Hj Farida Salahudin

Wahid mengatakan, khitanan massal digelar di Rumah Sakit Hasyim Asy’ari karena untuk mengingatkan

kembali bahwa cita-cita KH Salahudin Wahid atau Gus Solah semasa hidup yang terakhir yakni mendirikan rumah sakit tersebut.

“Pada waktu Gus Solah baru sem-

pat melihat pondasi dari rumah sakit ini. Namun Tuhan berkehendak lain, Gus Solah wafat. Jadi kami teruskan cita-cita tersebut. Mudahmudahan kita bisa meneruskan sampai pembukaan resmi. Ini memang baru 95 persen,” kata Nyai Farida.

Ketua LSPT, Afif Abdul Rohim menjelaskan, khitanan massal digelar dalam rangka memperingati Hari Santri Tahun 2022 dan Resolusi Jihad yang ke-77 tahun, serta dalam rangka memperingati Hari Jadi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jombang yang ke-112.

“Jadi kegiatan hari ini adalah dalam rangkaian itu,” kata Afif Abdul Rohim. Lebih lanjut dia menjelaskan, peserta khitanan massal ini berasal dari beberapa kecamatan di Kabupaten Jombang yakni, Kecamatan Diwek, Jogoroto, Sumobito, dan Kecamatan Kesamben.

“Total semuanya ada 70-an,” jelasnya.

Para peserta khitanan massal, setelah dikhitan juga mendapatkan baju, peci, sarung, dan uang saku dari panitia.

“Alhamdulillah ini tadi juga ditambah sama Bu Nyai Farida,” terangnya.(rif.gat)

JATIM MEMBANGUN Senin Legi, 17 Oktober 2022 Halaman 8
arif yulianto/bhirawa Istri almarhum KH Salahudin Wahid, Nyai Hj Farida Salahudin Wahid bersama Ketua Baznas Jombang, H. Didin Ahmad Sholahudin atau Gus Didin dan peserta khitanan massal, Minggu (16/10).
HILANG STNK, Mobil Xenia, th 2007, Silver Metalik, AG 1776 TY, a/n. Badarudin, RT 1/5 Ds. Tunggangri, Kalidawir - T.Agung No. 8968/IMB/BI-VI/2022 HILANG STNK, Spd Motor Honda, Merah Hitam, AG 3192 RY, a/n. Suparni, Dsn Tekik RT 1/1 Rekosari, Kalidawir - T.Agung No. 8969/IMB/BI-VI/2022 HILANG STNK, Honda GL 160D, th 2007, Hitam, AG 4528 SR, a/n. Sukarji, RT 2/ 2 Ds. Loderesan, Kedungwaru - T.Agung No. 8970/IMB/BI-VI/2022
sudarno/bhirawa Tampak
seorang warga tengah
membersihkan
bak kamar mandi untuk
mengantisipas berkembang biaknya
jentik nyamuk.
sebanyak tujuh kepala keluarga (KK) asal Kabupaten Trenggalek telah siap diberangkatkan untuk mengikuti transmigrasi di Pulau Sulawesi. alimun hakim/ bhirawa Pemerintah Kabupaten Lamongan melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) menambah 1 (satu) unit armada dump truk sampah sebagai upaya untuk mempercepat kinerja mengangkut sampah di Lamongan.

UMKM Aloha Terdampak Pembangunan Fly Over Ajukan Protes

Sidoarjo, Bhirawa

Pembangunan Fly Over Aloha, Kec Gedangan, mulai ada intrik-intrik persoalan yang muncul.

Sebanyak 50 pelaku UMKM yang selama ini, membuka usaha di sekitar wilayah itu, Sabtu (15/10) akhir pekan lalu, melakukan protes keras, karena merasa kecewa, tidak pernah diajak berbicara terkait rencana pembongkaran tempat usaha mereka tersebut.

Pemilik lahan atau Primkopal, hanya memerintahkan pembongkaran karena kawasan itu, nanti akan terdampak pembangunan Proyek Strategis Nasional (PSN) fly over Aloha. Perintah pengosongan dan bongkar sendiri bangunan usaha tersebut, tertuang dalam surat bernomor B/225/IX/2022 tanggal 12 September 2022.

Sylvie Fachriah Andini, Koordinator Paguyuban UMKM Aloha, menegaskan akibat rencana itu, mereka terancam mengalami kerugian puluhan milliar rupiah.

“Para pelaku UMKM Aloha tidak pernah diajak berbicara terkait rencana pembongkaran inu. Tiba-tiba saja, sudah ada surat yang memaksa untuk membongkar dan mengosongkan bangunan usaha, paling lambat 31 Oktober 2022. Tanpa mediasi dan kompensasi oleh pihak pemilik lahan. Yakni Primer Koperasi Angkatan Laut (Primkopal) Juanda. Ini yang kami sesalkan,” katanya.

Menurut Sylvie, pihaknya sudah

Deklarasi Spekal Jombang, Warsubi Didapuk Sebagai Pembina

Jombang, Bhirawa Serikat Pedagang Kaki Lima (Spekal) Jombang menggelar deklarasi di Taman Kebon Ratu, Jombang, Sabtu (15/10). Ketua Asosiasi Kepala Desa (AKD) Kabupaten Jombang, H. Warsubi didapuk sebagai Pembina Spekal Jombang. Ketua Spekal Jawa Timur (Jatim), Anwar Kohar mengalungkan pecut jaranan kepada Warsubi di dampingi Ketua Spekal Jombang, Joko Fattah Rochim. Setelahnya, jaranan menari lenggak-lenggok di depan panggung deklarasi.

Warsubi mengatakan, deklarasi Spekal menghadirkan kesenian jaranan karena hampir 3 tahun terakhir mereka terdampak pandemi Covid-19. Kehadiran kesenian Jaranan ini tentunya jadi kebangkitan para pekerja seni.

Warsubi yang juga seorang pengusaha sukses itu menambahkan, Spekal Jombang dapat menjadi wadah para pedagang untuk mengembangkan usaha agar lebih sejahtera. Menurut Warsubi, pedagang harus diberi tempat yang layak untuk berdagang.

SBI Gelar Pelatihan untuk Relawan Siaga Bencana di Desa Ring 1

Tuban, Bhirawa

PT Solusi Bangun Indonesia Tbk (SBI) Pabrik Tuban, salah satu unit usaha PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) menggelar pelatihan tanggap darurat penanganan kebakaran dan pertolongan pertama penyelamatan korban di pemukiman padat penduduk.

Pelatihan ini dilaksanakan di Kantor SBI Kamis, 12 Oktober 2022 dengan jumlah peserta 30 orang Tim Siaga Bencana yang berasal dari desa sekitar Pabrik Tuban, yaitu Desa Merkawang, Sawir, Glondonggede, Karangasem, Mliwang, Kedungrejo.

Peserta dilatih untuk memadamkan api dengan menggunakan fire blanket dan alat pemadam api ringan (APAR). Selain penanganan darurat kebakaran, SBI juga memberikan materi pelatihan Pertolongan Pertama (PP) dan Resusitasi Jantung Paru (RJP) agar peserta mampu menangani dan memberikan pertolongan bagi warga yang menjadi korban bencana.

Endang, salah satu peserta pelatihan dari Desa Sawir saat mengikuti praktek simulasi mengatakan, kalau sebagian besar pemukiman di wilayah Ring 1 termasuk dalam kategori padat penduduk, dan potensi kebakaran adalah salah satu kerawanan yang harus diwaspadai, hal ini bisa terjadi kapan saja.

“Pelatihan ini sangat besar manfaatnya bagi warga untuk meningkatkan kesadaran, kesiapsiagaan dan kemampuan menangani bencana,” Endang. [Hud.gat]

Mantan Karyawan

PT Pos Indonesia Diperiksa Kejari

Kota Madiun, Bhirawa

Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Madiun melakukan penahanan terhadap Dewi Rahmawati (40) mantan karyawan PT Pos Indonesia (Persero) Kantor Cabang Utama Madiun, Jumat (14/10).

Tersangka ditahan lantaran diduga melakukan tindak pidana korupsi penyalahgunaan dana operasional di kantor PT Pos Indonesia kantor cabang utama Madiun tahun 2021.

Kepala seksi (Kasi) Pidana Khusus (Pidsus) Kejari Kota Madiun, Hendarsyah Yusuf Permana mengatakan, dalam perkara itu kerugian negara ditaksir mencapai Rp 650 juta. Hal itu berdasarkan hasil audit yang dilakukan satuan pengawas internal (SPI) PT Pos. Dari sejumlah itu, tersangka baru mengembalikan Rp 90 juta.

“Ditagih terus tidak kooperatif, dan terhadap yang bersangkutan sudah dilakukan pemecatan namun juga tidak mengembalikan uang sejumlah itu. Akhirnya dari PT Pos Madiun melaporkan ke Kejari Kota Madiun dan langsung kita tindaklanjuti dengan penyidikan. Dan saat ini DR kita tetapkan sebagai tersangka,” katanya.

Sebenarnya, perkara tersebut berawal saat bendahara PT Pos Indonesia kantor cabang utama Madiun cuti selama 14 hari menjalani isolasi mandiri (isoman) karena terpapar covid-19 di tahun 2021. Kemudian menyerahkan tugas dan tanggung jawabnya kepada Dewi yang saat itu sebagai kasir. [dar]

berupaya kirim surat ke Bupati Sidoarjo, Ahmad Muhdlor Ali, sejak tanggal 7 Oktober 2022, namun hingga kini masih belum ada respon. Ditegaskan Sylvie, pelaku UMKM di Aloha, akan melakukan segala upaya untuk memperjuangkan haknya.

“Tapi hingga kini masih belum ada solusi , baik dari Primkopal maupun dari Pemkab Sidoarjo,” katanya.

Sylvie juga sempat mengingatkan, kalau para pelaku UMKM di Aloha sebagai penyewa lahan tersebut, selama ini mempunyai perjanjian kerjasama dengan pihak Primkopal. Di mana masa periode sewanya saat ini masih berlaku dan sudah dibayar oleh 50 pelaku UMKM di Aloha.

“Kecuali SPBU dan Minimarket di Bundaran Aloha,” katanya.

Di tempat yang sama, Nosa, salah satu pemilik usaha di sekitar Alo-

ha, mengungkapkan dirinya sudah membangun usaha di sana sejak tahun 2017 lalu. Sekitar Rp3.5 miliar, dana yang telah ia keluarkan untuk membangun usahanya itu.

“Ada pembongkaran yang tibatiba ini, tanpa ada musyawarah, jelas saya kecewa. Saya menyewa lahan di sini sejak 2017 dan tiap 5 tahun diperbarui, “ jelasnya.

Data dari Dinas PUBM dan SDA Kab Sidoarjo, lahan yang akan dibebaskan untuk pembangunan Fly Over Aloha ini sekitar 1,2 hektar.

Proyek Fly Over Aloha ini, akan target selesai pada semester 1 tahun 2024 dengan menghabiskan anggaran sebesar Rp.340 miliar.

Sebagai pelaksana pembangunan jalan proyek nasional ini nanti adalah Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) Jawa Timur-Bali. [kus.gat]

BPBD Jatim Droping 5 Ribu Liter Air Bersih Dua Desa di Jombang

BPBD Jatim, Bhirawa

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Jatim kembali menyalurkan (droping) 5 ribu liter air bersih di Kabupaten Jombang. Droping air bersih ini merupakan langkah Pemprov Jatim melalui BPBD dalam mengatasi dampak kekeringan yang melanda beberapa wilayah di Jatim.

Droping air bersih pada Jumat (14/10) lalu ini dilakukan di dua lokasi. Yaitu Dusun Wonorejo, Desa Ngrimbi, Kecamatan Bareng dan Dusun Serning, Desa Banjaragung, Kecamatan Bareng, Kabupat-

en Jombang. Hadir dalam kegiatan ini, Kasi Kedaruratan BPBD Jatim, Heru Wibowo; Kasi Kedaruratan&Logistik BPBD Jatim, Heri Setyobudi dan Tim Bidang Kedaruratan&Logistik BPBD Jatim. “Komitmen Pemprov Jatim melalui BPBD Jatim, yakni membantu masyarakat terdampak kekeringan. Seperti halnya droping air bersih di Kabupaten Jombang pada Jumat (14/10) lalu,” kata Kalaksa BPBD Jatim, Budi Santosa, Minggu (16/10). Dijelaskannya, sebanyak 92 tangki atau 5.000 liter air didroping di

dua Desa di Kecamatan Bareng, Kabupaten Jombang. Tak hanya droping air bersih, pihaknya mengaku memberikan bantuan berupa 60 buah jerigen air dan 10 lembar terpal yang dibagikan kepada warga di dua Desa tersebut.

Budi menambahkan, 5 ribu liter air bersih ini dibagikan kepada 65 Kepala Keluarga (KK) yang ada di Dusun Wonorejo. Kemudian 90 KK di Dusun Serning, Kecamatan Bareng, Kabupaten Jombang. Pihaknya berharap droping air bersih ini bisa memenuhi kebutuhan air bersih di dua Desa setempat.

Melalui CFD, Polres Bojonegoro Gencarkan Vaksinasi

Bojonegoro,Bhirawa

Polres Bojonegoro terus menggencarkan dan mengoptimalkan layanan vaksinasi kepada masyarakat untuk mencapai kekebalan komunal atau herd immunity. Layanan vaksinasi ini digelar di area Car Free Day (CFD) Alun-alun Kota Bojonegoro, Minggu (16/10).

“Polres Bojonegoro terus berupaya dan mengoptimalkan capaian vaksinasi baik dosis kesatu, kedua dan booster. Kami mencoba untuk mendekatkan pelayanan kepada masyarakat, yang sedang berolahraga di

kawasan CFD atau ruang publik,” ucap Ps. Kasi Dokkes Polres Bojonegoro, Aiptu Agung Basuki. Lanjutnya, layanan vaksinasi dibuka di CFD harapannya dapat menarik minat masyarakat yang belum menerima vaksin dosis kesatu, kedua dan booster.

“Hari ini ada ratusan dosis vaksinasi jenis Pfizer untuk masyarakat yang belum melaksanakan vaksinasi,” ucapnya. Pihaknya terus berkomitmen dalam mengatasi penyebaran Covid-19 den-

gan gencar melakukan vaksinasi kepada masyarakat, termasuk mengimbau agar masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan (Prokes) secara ketat.

“Polres Bojonegoro berkomitmen dalam penanganan Covid-19 dengan membuka gerai vaksinasi di tempat publik. Kami mengimbau kepada masyarakat tetap disiplin prokes serta menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat. Apa lagi sekarang sudah masuk pergantian musim, sekali tetap disiplin prokes serta hidup bersih dan sehat,” pungkasnya. [bas.gat]

“Droping air bersih ini akan terus berlanjut di daerah yang mengalami kekeringan kritis. Seperti halnya dua Desa yang ada di Kecamatan Bareng, Kabupaten Jombang,” ungkapnya.

Masih kata Budi, kekeringan ini merupakan salah satu jenis bencana yang ada di Jawa Timur. Untuk itu Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jatim memberikan bantuan droping air bersih kepada warga terdampak kekeringan. Sehingga dapat membantu pemenuhan kebutuhan air bersih untuk warga.

“Droping air bersih ini sesungguhnya wujud kehadiran negara kepada masyarakat yang mengalami kesulitan air bersih sebagai kebutuhan dasar,” pungkasnya.

Seperti diberitakan, droping air bersih oleh BPBD Jatim ini sudah dilakukan di beberapa wilayah di Jawa Timur. Diantaranya pada Kamis (6/10) lalu droping air bersih di Kabupaten Sumenep. Yakni di Dusun Jalao’an dan Dusun Preng, Desa Badur, Kecamatan Batuputih, Kabupaten Sumenep. Sedangkan pada Senin (10/10) di Kabupaten Pasuruan dan Kamis (13/10) di Dusun Ngrandu, Desa Bangunrejo Lor, Kecamatan Pitu, Kabupaten Ngawi. [Bed.gat]

JSFA Jember Donasikan Rp.48 Juta Untuk Pembangunan Masjid Al Baiturrohim

Jember Syariah Funbike dan Adventure (JSFA) Jember berhasil donasikan Rp.48 juta untuk pembangunan masjid Al Baiturrohim. Donasi itu terkumpul dari hasil pendaftaran gowes yang digelar oleh karang taruna dan masyarakat Lingkungan Kaliwining, Kelurahan Wirolegi Kec. Sumbersari Jember yang tergabung dalam JSFA Jember, Minggu (16/10).

Koordinator lapangan JSFA Jember Yudi Setiawan mengaku awal terselenggaranya funbike dan adventure ini bermula dari belum terselesaikannya pembangunan masjid Al Baiturrohim yang ada di lingkungannya karena terbentur dana.

“ Atas dasar itu, karang taruna bersama tokoh masyarakat, punya ide menggelar kegiatan fun bike dan adventure yang hasil pendaftarannya 100 persen disumbangkan kepada panitia pembangunan masjid,”

ujar Yudi kemarin. Yudi mengaku bersyukur, niatan ini mendapat support dari club cycling dari Jember saja, tapi dari Banyuwangi, Situbondo, Bondowoso, Lumajang dan Probolinggo dan Pasuruan. “Alhamdulillah, dari kupon undian yang disiapkan oleh panitia terjual 2400 lembar kupon dengan harga Rp.20 ribu per kupon. Dana itu, kita serahkan seluruhnya kepada panitia pembangunan masjid,” ujarnya pula.

Saat disinggung soal hadiah utama dan hadiah hiburan lainnya yang dipersiapkan untuk peserta gowes, Yudi mengaku bersumber dari sponsor.

kan oleh panitia. Konsep ini bisa ditiru di daerah lain, untuk membantu pembangunan masjid.

Kita mencoba gandeng beberapa sponsor untuk menjualkan produknya dengan harga promosi. Ada hydro decoco, teh pucuk, Le Minerale dan menyediakan stand-stand untuk UMKM untuk masyarakat sekitar. Dari hasil penjualan ini, kita belikan hadiah untuk peserta. Sedang untuk hasil penjualan tiket, murni untuk pembangunan masjid,” terangnya pula.

H.Achmad Sudiyono penggagaas sekaligus penggerak Doho Cycling Comunity yang juga ikut ambil bagian dalam gowes Jember Syariah Funbike dan Adventure, mengaku salut apa yang telah dilaku-

“ Ini ide kreatif yang perlu ditiru oleh masyarakat lain. Sehingga panitia tidak repot-repot melakukan penarikan sumbangan di jalanan. Selain itu, di samping kita bisa berolahraga, juga punya tabungan akhirat. Berolah raga sambil beramal,” tandas Achmad yang juga mantan Kepala dinas Pendidikan Kab. Jember.

Achmad mengaku sangat menikmati gowes Jember Syariah ini, karena medannya tidak melalui jalan beraspal tapi juga masuk persawahan dan perkampungan.” Sportnya sangat menantang ribuan peserta menikmatinya selama perjalanan,” pungkasnya pula. [efi.gat]

Senin Legi, 17 Oktober 2022 Halaman 9JATIM MEMBANGUN
[rif.gat]
Droping air bersih yang dilakukan BPBD Jatim di Kabupaten Jombang.
Peserta gowes Jember Syariah Funbike dan Adventure saat dilepas oleh Panitia, Minggu (16/10)
ali/bhirawa Paguyuban UMKM Aloha, Gedangan, di sekitar pembangunan fly over Aloha, protes keras, karena disuruh pindah secara mendadak.

Sarung Tenun Pamekasan Dipuji KH. Cholil Nafis

Pemkab Pamekasan, Bhirawa

Bupati Pamekasan, Baddrut Tamam memamerkan sarung tenun produksi warganya yang telah mengikuti program wirausaha baru (WUB) saat menerima kunjungan Ketua Dewan Pengawas Pegadaian Syari’ah Pusat, KH. Cholil Nafis bersama Pimpinan Pegadaian Syariah Wilayah Jawa Timur,

Ketua Dewan Pengawas Pegadaian Syari’ah Pusat, KH. Cholil Nafis memuji kepemimpinan Bupati

Pamekasan, Baddrut Tamam, termasuk memuji kepribadiannya, mulai wajah yang ganteng, intertainment, serta kharakteristik yang belum dimiliki oleh pimpinan daerah lainnya di Madura. “Pak bupati ini intertainment sekali, hal hal seperti ini

penting sekali di zaman ini,” ujar.

Kiai Cholil, bersama rombongangannya diterima Bupati Pamekasan, di Peringgitan Dalam Ronggosukowati, Pamekasan-Madura, Jawa Timur. Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Pusat ini menjelaskan, pihaknya bersilaturrahim dengan Bupati Pamekasan dan jajarannya dalam rangka menjalin kerja sama program

BURSA EKONOMI

Salurkan Modal Usaha Rp250 Miliar

Surabaya, Bhirawa

PT Amartha Mikro Fintek (Amartha) berkolaborasi dengan Bank Perkreditan Rakyat (BPR) Jatim Bank UMKM Jawa Timur, untuk menyalurkan modal usaha bagi perempuan pengusaha mikro dengan komitmen sebesar Rp250 miliar.

Kesepakatan kerja sama ditandai dengan prosesi penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) yang dilaksanakan pada, Jumat (26/8) lalu, di kantor pusat Amartha. Kolaborasi yang terjalin antara Amartha dan BPR Jatim bertujuan untuk memperluas akses permodalan bagi UMKM di wilayah Jatim dan sebagian di Jawa Tengah. Penyaluran pendanaan akan menargetkan perempuan pengusaha mikro yang bergerak di sektor perdagangan, jasa, serta industri rumah tangga. Kerja sama ini menggunakan pola kredit channeling.

Direktur Utama BPR Jatim Bank UMKM Jawa Timur, Yudhi Wahyu Maharani mengatakan, latar belakang kerja sama antara BPR Jatim dan Amartha adalah karena pihaknya memiliki kesamaan visi, yakni memberdayakan UMKM dengan menyediakan akses keuangan.

“Amartha sudah berpengalaman di bidang ini, serta memiliki kinerja yang sangat sehat, dibuktikan dengan angka NPL yang stabil di bawah 0,5 persen. Lewat kerja sama ini, BPR Jatim berharap dapat memperbesar portofolio kredit produktif sekaligus mendukung UMKM Jawa Timur untuk lebih maju,” ujar Yudhi.

BPR Jatim optimistis dengan adanya teknologi yang dikembangkan Amartha, penyaluran modal bagi pelaku UMKM akan lebih mudah dan terukur. Meskipun segmen akar rumput berpotensi besar untuk tumbuh, namun tidak semua perusahaan mampu mengembangkan teknologi yang mumpuni untuk menggarap segmen ini. Terlebih, di saat kondisi ekonomi sedang menunjukkan pelemahan, bantuan modal usaha serta dukungan teknologi adalah kunci bagi UMKM untuk dapat bertahan dan terus berinovasi.

Sementara itu, Chief Operating Officer Amartha, Budhi Siswoadji menyampaikan, Amartha senantiasa menjalin kolaborasi dengan berbagai pihak untuk mengakselerasi pertumbuhan UMKM Indonesia. Khusus di wilayah pulau Jawa, melalui kolaborasi dengan BPR Jatim, Amartha akan menyalurkan permodalan dengan besaran yang berkisar mulai dari Rp3 juta hingga Rp15 juta. “Dengan besaran tersebut, tentu saja segmen yang kami sasar adalah UMKM akar rumput, karena segmen ini memiliki potensi besar untuk berkembang namun terkendala akses layanan keuangan,” kata Budhi.[iib.ca]

antara pemerintah kabupaten (pemkab) dengan pegadaian syari’ah. Sebab, banyak sekali program pegadaian berkebaruan yang perlu mendapat dukungan dari berbagai pihak.

“Di Pegadaian Syari’ah sekarang juga ada KUR (kredit usaha rakyat), anggarannya sebesar Rp 5,5 triliun untuk tahun ini. Kita juga punya tabungan emas, dan lain-lain,” ungkap Pengasuh Pesantren Cendikia Amanah, Jakarta ini.

Bupati Pamekasan, Baddrut

Tamam mengapresiasi program pegadaian syari’ah, sebab banyak sekali program yang dapat bekerja sama dengan program pemkab, salah satunya program sapu tangan biru (sepuluh ribu pengusaha baru) atau

program wirausaha baru melalui strategi desa tematik yang telah berjalan dengan baik.

Program sapu tangan biru memberikan pelatihan usaha gratis kepada masyarakat, memberikan modal dengan bunga satu persen, memberikan bantuan alat yang dananya bersumber dari corporate social responsibility (CSR) dan fasilitasi pemasaran.

“Nah, pegadaian syari’ah misalnya memiliki usaha binaan di desadesa, silahkan. Karena tujuannya sama untuk kesejahteraan masyarakat, atau kerja sama lainnya,” terang mas Tamam, panggilan akrab Bupati Pamekasan, sambil memarmerkan Sarung Tenun karya WUB.[din.ca]

Investor Pasuruan Bangun Rumah Sakit Mata Pertama

Situbondo, Bhirawa Seorang investor asal Pasuruan Jatim, membangun Rumah Sakit Mata pertama di Kabupaten Situbondo. Rumah Sakit Mata berlantai II itu secara resmi dibuka oleh Bupati Situbondo Karna Suswandi, melalui Staf Ahli Bidang Kesra, Prio Andoko dan didampingi Direktur RS Mata dr Tony Wahyudi. Ikut hadir sejumlah pimpinan OPD diantaranya, Kadis Kesehatan Dwi Herman Susilo, Direktur RSAR, dr Roekmy Prabarini Ario serta Kepala Dinas Sosial Samsuri serta Ketua MUI Situbondo.

Menurut Direktur Rumah Sakit Mata Situbondo, dr Tony Wahyudi,

RS Mata Situbondo dibangun oleh investor asal Pasuruan Jatim. Rumah Sakit Mata Situbondo (RSMS) tersebut, lanjut Tony, dapat membantu peningkatan kualitas kesehatan mata masyarakat Kota Santri Pancasila.

Selain itu, juga merupakan salah satu faktor utama dalam penghitungan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) yang mencerminkan kualitas dari suatu pembangunan dan kesejahteraan penduduk di suatu daerah. “Kami menyampaikan terima kasih atas dukungan Pemkab Situbondo sehingga pembangunan RSMS ini berjalan lancar. Ini juga dapat berkontribusi nyata dan bersinergi dalam memajukan Situbon-

do kedepan,” aku mantan Direktur RSAR Situbondo itu.

Masih kata Tony, RSMS satu-satunya rumah sakit mata di wilayah timur Jawa Timur yang bisa menjadi rumah sakit yang dapat melayani seluruh lapisan masyarakat Situbondo dan wilayah tapal kuda seperti Banyuwangi, Bondowoso, Jember, Bondowoso dan Probolinggo.

RSMS ini berkomitmen dan siap menyajikan kualitas pelayanan, kualitas alat medis High End yang didukung oleh tenaga medis yang berkompeten serta profesional. “Untuk itu kami mengajak masyarakat untuk datang dan memanfaatkan fasilitas dengan

layanan yang berkualitas modern ini,” ungkap Tony.

Di sisi lain Staf Ahli Bupati Bidang Kesejahteraan Masyarakat (Kesra) Pemkab Situbondo, Prio Andoko menyambut baik adanya Rumah Sakit Mata Situbondo yang diharapkan dapat meningkatkan fasilitas kesehatan mata. Sehingga masyarakat lebih mudah mendapatkan layanan kesehatan mata yang berkualitas dan memuaskan. “Ya kami sangat memahami bahwa masyarakat Situbondo sangat membutuhkan layanan kesehatan mata, baik layanan kesehatan dasar, maupun layanan kesehatan lanjutan,” tegas mantan Kabag Organisasi itu. [awi.ca]

Geber Pengerjaan Saluran di Berbagai Penjuru Kota

Berbagai upaya dilakukan Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya untuk mencegah genangan pada saat musim hujan tahun ini. Salah satu yang terus digeber hingga saat ini adalah pengerjaan saluran yang dikerjakan secara bersamaan di berbagai penjuru Kota Surabaya. Setidaknya, ada 55 titik saluran yang saat ini terus dikebut pengerjaannya.

Pengerjaan saluran itu sudah dimulai sejak beberapa bulan lalu. Makanya, tak heran jika di beberapa titik di berbagai penjuru Surabaya, terdapat box culvert yang sedang dipasang, dan ada pula yang masih berada di pinggir jalan hingga terkadang menyebabkan arus lalu lintas padat.

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi menjelaskan alasannya menggeber pengerjaan saluran secara bersamaan di berbagai penjuru Kota Surabaya. Menurutnya, dia dilantik menjadi Wali Kota Surabaya pada bulan Februari 2021, sedangkan anggaran di Pemkot Surabaya sudah disahkan pada bulan November tahun 2020.

“Secara otomatis, di tahun 2021 saya tidak membuat anggaran, sehingga ketika terjadi permasalahan, termasuk genangan, saya pun tidak bisa berbuat banyak, hanya bisa melokalisir dan melakukan penyedotan genangan biar cepat surut,” kata Wali Kota Eri beberapa waktu lalu.

Makanya, di tahun 2022 dilakukan pengerjaan saluran secara masif di semua tempat yang masih terdapat genangan air di musim hujan tahun lalu. Terbukti, saat ini bisa dilihat dari ujung Surabaya, baik ujung Surabaya timur hingga barat, dan utara hingga selatan banyak pembangunan box culvert.

“Karena kita harus mengcrosingkan dan mengkoneksikan antara saluran yang satu dengan yang lainnya. Insyallah dan saya yakin ini akan jauh bisa mengurangi genangan di Kota Surabaya. Tempat-tempat yang biasanya ada genangan insyallah akan berkurang,” katanya.

Ia juga menyebutkan bahwa di daerahnya Ketintang Madya, sudah puluhan tahun selalu ada genangan hingga selutut kalau hujan lebat. Ia berharap, dengan pengerjaan saluran tahun ini, genangan-genangan itu tidak terjadi lagi di daerahnya dan daerah lainnya di Kota Surabaya. “Semoga tidak ada lagi genangan di Ketintang Madya, tidak ada

lagi banjir di Gayungsari, dan tempattempat lainnya. Semoga itu bisa terwujud di tahun ini,” tegasnya. Sementara itu, Kepala Dinas Sum-

ber Daya Air dan Bina Marga Kota Surabaya Lilik Arijanto memastikan bahwa pengerjaan penanganan

jaan ini dilakukan, saluran pembuangan di pusat kota itu hanya menggunakan saluran-saluran yang melalui brandgang-brandgang yang ada di wilayah pusat kota. Brandgang ini merupakan saluran peninggalan Belanda dulu, sehingga kapasitas saluran ini sudah tidak cukup lagi untuk menampung hujan saat ini.

“Makanya, kita harus bikin terobosan baru untuk membuat saluran yang mengarah ke pembuangan terdekat di pusat kota ini, sehingga kita bikin trase-trase yang berbeda, dan ini tentunya akan mengakibatkan crosingcrosing di banyak jalan di seluruh Kota Surabaya,” katanya.

Ia juga menjelaskan alasannya melakukan pengerjaan saluran bersamaan saat ini. Sebab, sekarang ini musim kemarau. Menurutnya, pemban-

Lilik juga memastikan bahwa di waktu yang singkat ini, pihaknya ingin mempercepat pekerjaan ini, sehingga saluran yang diinginkan bisa segera direalisasikan dan bisa menampung hujan di masa mendatang.

Di samping itu, Lilik juga memohon kerjasamanya kepada warga Kota Surabaya. Kerjasama itu bentuknya sangat banyak. Salah satunya, dia mengaku membutuhkan informasi-informasi tentang kondisi genangan di Kota Surabaya. Sebab, ketika hujan turun, kondisi saluran itu banyak yang mempengaruhi, mulai dari sampah hingga hambatan lainnya. “Nah, informasi yang cepat dari masyarakat sangat kita butuhkan untuk melakukan penanganan di lapangan,” katanya.

Ia juga berharap masyarakat bisa melihat bahwa kebutuhan saluran untuk pembuangan air sangat dibutuhkan untuk masyarakat lainnya. Makanya, ia meminta masyarakat tidak berpikir untuk diri sendiri. Artinya, jangan menutup badan saluran, jangan membuang sampah di saluran, dan jangan melakukan sesuatu yang menyebabkan penyempitan saluran, sehingga saluran yang lebar menjadi sempit.

Menurutnya, sebelum paket penger-

EKONOMI Senin Legi, 17 Oktober 2022 Halaman 10
sawawi/bhirawa Stah Ahli Bupati Prio Andoko didampingi Direktur dr Tony Wahyudi, Kadinkes Dwi Herman Susilo saat meresmikan RS Mata pertama di Kabupaten Situbondo, Jumat (14/10). Bupati Pamekasan, Baddrut Tamam beri cendera mata pimpinan Pegadaian Syariah Wilayah Jatim.
genangan tahun ini dilakukan di berbagai titik di Kota Surabaya. Namun, lebih fokusnya berada di dua tempat, yaitu di pusat kota dan juga di Surabaya selatan. “Kita fokus di pusat kota karena terpantau di awal tahun, ketika hujan posisi genangan di pusat kota cukup tinggi. Selain itu, kegiatan ekonomi di pusat kota ini sangat padat. Kita ingin menyelesaikan semua ini, sehingga konsentrasi pekerjaan kita banyak di pusat kota. Kemudian kenapa kita pilih di wilayah Surabaya selatan, karena wilayah selatan itu wilayah cathment area yang saluran-saluran pembuangannya itu terpanjang di Surabaya,” kata Lilik.
gunan saluran di Surabaya itu selalu bersinggungan dengan saluran lama yang masih aktif. Apabila dilakukan pada musim hujan, tentu pembangunan saluran itu akan terhambat dengan aliran air, sehingga dia bersama timnya sangat konsentrasi di musim panas ini. “Di beberapa bulan terakhir ini, kita harus cepat untuk melakukan pekerjaan bersamaan, sehingga mengakibatkan banyak galian, banyak pemasangan crosing, banyak penempatan box culvert di pinggir jalan, dan terkadang juga mengganggu arus lalu lintas, karena memang tempat dan waktu kita terbatas. Kami mohon maaf untuk itu kepada warga Surabaya,” ujarnya. “Tolong semua itu ditinggalkan. Sekali lagi kami mohon maaf apabila akhir-akhir ini lalu lintas di Surabaya agak sedikit terganggu karena pengerjaan saluran yang bersamaan ini,” pungkasnya. (ADV) Direktur Utama BPR Jatim, Yudhi Wahyu M; Chief Operating Officer Amartha, Budhi Siswoadji saat acara penandatanganan perjanjian kerjasama yang diresmikan di kantor Amartha.

HUT ke-21 Kota Batu, Momen Memberdayakan Potensi Wisata di Pedesaan

Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) yang ke-21 menjadi momen bagi Kota Batu untuk bangkit dari keterpurukan akibat pandemi Covid-19 dan meraih kejayaan dalam pertumbuhan ekonomi. Karena itu Pemerintah Kota Batu telah menyiapkan berbagai program untuk mengembalikan laju roda perekonomian yang sempat melambat.

Dan di HUT ke-21 yang jatuh pada 17 Oktober 2022, pemkot berkomitmen untuk lebih memberdayakan pertanian dan potensi wisata pedesaan yang belum terpromosikan optimal.

HUT Kota Batu kali ini dimanfaatkan Pemkot Batu untuk mengembalikan semangat para petani bunga yang banyak berada di kota ini. Upaya dilakukan dengan menggelar pameran bunga Anggrek berskala internasional bertajuk Batu International Orchid Show (BIOS). Diharapkan, pameran yang digelar di halaman Balai Kota Among Tani Kota Batu ini bisa untuk pemulihan perekonomian yang sempat terpuruk akibat pandemi Covid-19. Pameran Anggrek yang digelar 24 September 2022 selama sepekan dibuka secara resmi oleh Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Mendes PDTT), Dr Dra Abdul Halim Iskandar MPd. Pameran diikuti ratusan peserta pembudidaya anggrek dari berbagai daerah di Indonesia bahkan di luar negeri. Di antaranya, Bali, Kalimantan Tengah, Jambi hingga Papua. Bahkan tak ketinggalan para pecinta anggrek dari Singapura, Malaysia, dan Thailand juga ikut berpartisipasi. Mendes PTT mengapresiasi giat ini dan mengatakan keberadaan pameran bisa berperan pada pembangunan ekonomi di desa-desa Kota Batu. "Mudah-mudahan pameran hari ini bisa berjalan sukses dan transaksi terus meningkat, terima kasih Wali kota atas dukungannya kepada penggiat anggrek" ujar Abdul Halim saat itu. Sementara, Wali kota Batu Hj Dewanti Rumpoko mengatakan gelar Pameran Anggrek 2022 ini akan mampu mengembalikan perekonomian masyarakat, terutama para petani bunga hias yang ada di Kota Batu. "Selama 2 hari pertama saja transaksi dalam pameran anggrek sudah

mencapai RP 2,2 miliar," ujar Dewanti. Berdayakan Potensi Wisata Desa Kota Batu dianugerahi keindahan alam pedesaan yang luat biasa. Karena itulah di kota ini banyak memiliki Desa Wisata dengan bertaburan spot- spot wisata ala pedesaan. Namun keberadaan potensi ini belum terpromosikan secara optimal sehingga belum banyak dikenal oleh wisatawan. Dan di HUT Kota Batu ke-21 ini menjadi momen bagi pemkot untuk mempromosikan wisata pedesaan ini. "Di HUT tahun ini, kita akan adakan Rally Keluarga dengan ruterute yang melewati tempat- tempat di pedesaan yang memiliki potensi wisata ini," ujar Hj Dewanti Rumpoko, Wali Kota Batu. Namun, Rally Keluarga yang semula akan digelar Oktober ini, pelaksanaannya terpaksa diundur pada bulan November. Karena Pemkot Batu bersama warganya berempati atas para korban

Tragedi Kenjuruhan sehingga pelaksanaan rally dan giat peringatan lainnya terpaksa ditunda.

Ketua Umum Asosiasi Pelaku Pariwisata Indonesia (ASPPI), Agus Pahlevi M.Par mengatakan bahwa sebenarnya, Desa Wisata di Kota Batu sudah tertata. Hal ini diakui dan disampaikan Agus aaat berkunjung ke Kota Batu di bulan Oktober ini. Agus mengatakan bahwa sejak dulu Kota Batu menjadi daerah wisata sehingga telah memiliki standar-standar kepariwisataan yang sesuai. "Desa Wisata di sini bukan hanya menyuguhkan petualangan, tetapi juga pemandangan alam yang luar biasa. Hanya saja tinggal dilakukan branding dan dipromosikan saja,"ujarnya.

Beri Kado Warga MPP Among Warga Momen HUT Kota Batu yang ke-21, Pemkot Batu tak hanya membuat agenda perayaan. Tapi momen ini juga dimanfaatkan pemkot untuk memperbaiki dan meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat. Karena itu peringatan HUT pemkot memberi kado warga Kota Batu Mall Pelayanan Publik (MPP).

Wali Kota Batu, Hj Dewanti Rumpoko mengatakan dengan MPP yang diberi nama Among Warga, pihaknya ingin mengoptimalkan pelayanan publik kepada warganya. MPP Among Warga memiliki 22 organisasi/ lembaga pelayanan masyarakat di dalamnya.

Untuk mengunjungi MPP, warga bisa mendatangi lantai 2 gedung B Balai Kota Among Tani.

"MPP Among Warga diresmikan dan dioperasikan dengan acara syukuran peringatan HUT Kota Batu yang ke-21 tahun," ujar Dewanti. Diharapkan keberadaan MPP Among Warga ini dapat memudahkan masyarakat untuk mendapatkan pelayanan dari berbagai lemba-

ga di lingkungan Pemkot Batu dan lembaga pelayanan publik lainnya. Dalam MPP Kota Batu diupayakan fasilitas dan sarana prasarana yang sesuai dengan standar pelayanan publik.

Kota Batu sengaja memperingati HUT dengan giat yang bersifat pelayanan, religius, dan tradisi yang menjunjung dan melestarikan nilainilai kearifan lokal. Salah satu di antaranya dengan berziarah ke makam para tokoh pendiri Kota Batu dan doa bersama.

Ziarah Makam Tokoh Pendiri Kota Batu Hari Jadi ke-21 Kota Batu diperingati pucuk pimpinan Pemkot Batu dengan mengunjungi makam para sesepuh, leluhur, dan pendiri Kota Batu. Rombongan ziarah dipimpin langsung Wali Kota Batu, Hj Dewanti Rumpoko beberapa hari jelang HUT. Nampak ikut dalam rombongan, Wakil Walikota Batu Punjul Santoso, Sekretaris Daerah Kota Batu Zadim Efisiensi, para Kepala OPD serta Lurah dan Kades. Adapun bberapa makam Bedah Kerawang yang dikunjungi antara lain, makam mantan Wali Kota Batu H Imam Kabul di TPU Samaan, mantan Wakil Walikota HM Khudori di Kediri.

Ziarah juga dilakukan ke mantan Ketua DPRD H Mashuri Abdul Rohim di Kabupaten Malang, Makam Mbah Wastu/Mbah Batu di Desa Bumiaji, Mbah Mayangsari di Desa Pesanggrahan, dan Mbah Patok di Kelurahan Songgokerto.

"Ziarah makam yang dilaksanakan setiap tahun dilakukan untuk menghormati tokoh pendiri Kota Batu. Mengingat para tokoh - tokoh tersebut telah mengukir sejarah Kota Batu ini," ujar Dewanti. Prosesi ziarah rombongan sendiri diawali dengan doa bersama, lalu tabur bunga di makam-makam tersebut. Ziarah ini merupakan

pengingat untuk melaksanakan amanah sebaikbaiknya selama masih hidup.

Paripurna Istimewa dan Upacara HUT

Wali Kota Batu, Hj Dewanti Rumpoko mengajak seluruh warganya untuk tetap menjaga dan membudayakan kearifan lokal yang ada di Kota Wisata inj. Apalagi semangat itu tertuang dalam makna filosofis semboyan lambang daerah Kota Batu. Ajakan ini disampaikan dalam Rapat Paripurna Istimewa Peringatan Hari Ulang Tahun ke-21 Kota Batu di Gedung DPRD Kota Batu, Jumat (14/10) lalu. Dewanti mengatakan bahwa kearifan lokal bisa dijadikan warga sebagai media untuk senantiasa memelihara persatuan dan kebersamaan.

"Saya berharap kekompakan, kebersamaan dan kolaborasi seluruh pemangku kepentingan dan masyarakat tetap terjaga dalam pelaksanaan pembangunan, termasuk pelayanan publik kepada seluruh lapisan masyarakat," ujar Wali Kota. Peringatan HUT tahun ini pemkot mengambil tema 'Bangkit dan Berjaya'. Tema ini diambil dalam upaya mewujudkan pembangunan moral dan untuk kemakmuran serta kesejahteraan masyarakat kota Batu. Selain itu, kata walikota, peringatan HUT Kota Batu kali ini dilaksanakan secara sederhana sebagai rasa turut berduka cita dan kesedihan atas terjadinya Tragedi Kanjuruhan. Bersama Legislatif, pemkot juga berkomitmen menggelar agenda kegiatan peringatan hari jadi di bulan Oktober yang difokuskan pada kegiatan beroriestasi keagamaan dan melibatkan masyarakat. Termasuk pemberian penghargaan kepada masyarakat yang diselenggarakan pada upacara HUT Kota Batu ke-21, tanggal 17 Oktober, hari ini. [nas.adv]

Bhirawa Senin Legi, 17 Oktober 2022 Halaman 12
Rangkaian kegiatan peringatan HUT Kota Batu ke-21

Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.