5 minute read

Sahat Dijerat Pasal Berlapis

Tak Ajukan Eksepsi Demi Mempertanggungjawabkan Perbuatannya

Tipikor, Bhirawa Wakil Ketua DPRD Jatim (non aktif) Sahat Tua P Simandjuntak dan ajudannya Rusdi, menjalani sidang perdana perkara dugaan korupsi dana hibah penerima uang suap sebesar Rp39,5 miliar dari pengurusan alokasi dana hibah APBD DPRD Jatim. Pada sidang perdana di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor), Selasa (23/5) beragendakan pembacaan dakwaan.

Advertisement

Pada dakwaan yang dibacakan Jaksa Penuntut Umum (JPU) dari KPK, Arif Suhermanto, keduanya didakwa dengan dua pasal sekaligus. Yaitu Pasal 12 huruf a Jo Pasal 18 UU RI

Nomor 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi. Dan Pasal 11 Jo Pasal 18 UU RI

Nomor 31 Tahun 1999 tentang Pemberan-

 ke halaman 11

Abednego/bhirawa

Wakil Ketua DPRD Jatim (non aktif) Sahat Tua P Simandjuntak usai menjalani sidang perdana perkaranya di Pengadilan Tipikor Surabaya.

BPSDM Jatim Raih Akreditasi A Program

Pelatihan Teknis Bidang Kearsipan dari ANRI

Pemprov, Bhirawa Prestasi kembali didulang Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Jawa Timur. Kali ini, BPSDM Jatim berhasil meraih Sertifikat Akreditasi

A atau sangat baik pada program pelatihan teknis bidang kearsipan dinamis dan statis dari Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI).

Pengakuan akreditasi tersebut diserahkan langsung oleh Kepala ANRI Imam Gunarto kepada Gubernur Jawa Timur

Khofifah Indar Parawansa dan disaksikan MenPAN-RB

Azwar Anas pada kegiatan

 ke halaman 11

Kemenag Jatim Ingatkan Jemaah Calon

Surabaya, Bhirawa

Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kemenag) Jawa Timur mengingatkan jamaah calon haji dari daerah itu agar mematuhi batasan barang yang akan dibawa ke Tanah Suci.

“Batasan barang di dalam koper yang akan masuk ke bagasi pesawat adalah 20 kilogram,” kata Kepala Kantor Wilayah Kemenag Jatim Husnul Maram kepada wartawan saat menyambut kedatangan jamaah calon haji yang tergabung dalam kelompok terbang (kloter) 1 di Asrama Haji Embarkasi Surabaya di Surabaya, Selasa (23/5).

Ia juga mengingatkan jamaah calon haji tidak membawa barang-barang yang dilarang menurut aturan penerbangan internasional. “Semisal kalau membawa tembakau atau rokok tidak melebihi 200 batang,” ujarnya.

Hari ini mulai masuk Asrama Haji Embarkasi Surabaya, yaitu jamaah calon haji yang tergabung

Haji Patuhi Batasan Barang Bawaan  ke halaman 11

Lapas Pemuda Madiun

Gagalkan Pasutri Penyelundup

Sabu dalam Al-Qur’an

Kemenkumham Jatim, Bhirawa Petugas Lapas Pemuda Madiun menggagalkan penyelundupan narkotika jenis sabu ke dalam Lapas. Uniknya, penyelundupan sabu seberat 14,98 gram ini dikamuflasekan dengan cara dimasukkan ke dalam Al-Qur’an, guna mengecoh petugas Lapas.

Keberhasilan itu pun mendapat apresiasi dari Kepala Kanwil (Kakanwil) Kemenkumham Jatim, Imam Jauhari. Dijelaskan Imam, penyelundupan sabu yang dimasukkan dalam Al-Qur’an itu dilakukan oleh seorang pengunjung ke dalam Lapas Pemuda Madiun. Kejadiannya pada Se-

 ke halaman 11

Sepenggal Kisah Siswa SMAN 6 Surabaya Peraih Medali Perak SEA Games

Cabor Tak Diunggulkan, H-2 Minggu Belum Tak Dapat Kepastian

Masuk dalam skuat tim nasional menjadi mimpi seluruh atlet. Lebih lagi hingga mencatatkan prestasi membanggakan. Hal itu yang dirasakan Gladies Lariesa Garina Haga, setelah sukses membawa pulang medali perak cabang olahraga (cabor) loncat indah pada even bergengsi tahunan tingkat Asia Tenggara, SEA Games 2023 di Kamboja.

Klasemen akhir hasil perolehan medali SEA Games 2023 Kamboja menunjuk RI masuk tiga besar ajang pertandingan olahraga terbesar Asia Tenggara itu. Indonesia meraih 87 emas, jauh lebih tingi dari target pemerintah, 60-69 emas. Dengan itu, total raihan medali yang dibawa RI menjadi total

87 emas, 80 perak, dan 109 perunggu. Posisi pertama tetap diraih Vietnam dengan 136 emas, 105 perak, dan 114 perunggu sementara posisi kedua Thailand dengan 108 emas, 96 perak, dan 108 perunggu. Salah satu atlet yang menyumbang capaian medali tersebut adalah Gladies Lariesa Garina. Siswa kelas 10 SMAN 6 Surabaya ini menjadi salah satu unggulan

Indonesia dalam SEA Games 2023 cabang olahraga (cabor) loncat indah dengan perolehan medali perak. Meski belum membawa pulang medali emas, akan tetapi apa yang diraihnya ini tentu menjadi kepuasan karena mencapai target Pengurus Besar Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PB PRSI).

Sekaligus menjadi pengalaman yang paling berkesan sepanjang karir Gladies. Sebab, SEA Games 2023 menjadi kesempatan pertama Gladies mengukir prestasi di tingkat international.

Gladies menceritakan awal mula dirinya masuk dalam skuat utama cabor loncat indah SEA

 ke halaman 11

Berangkat ke Kamboja

Tak diunggulkan, Gladies Lariesa Garina Haga membawa cabor loncat indah sukses capai target SEA Games 2023.

Meneropong Lebih Dekat Pengerjaan Proyek APBD di Kabupaten Tuban (1)

Indikasikan Pengkondisian untuk Rekanan Tertentu

Tuban, Bhirawa

Ambruknya bangunan gedung Korps Pegawai Negeri (Korpri) di lingkungan komplek Pendopo Krido Manunggal Tuban yang juga satu lokasi dengan rumah dinas Bupati Tuban dua pekan yang lalu, atau tepatnya pada tanggal (09/05/2023) malam, sekitar pukul 21.00 WIB, merupakan fenomena yang luar biasa.

Banyak kalangan menilai, bahkan para kontraktor lain yang biasa mengerjakan proyek pun menilai kalau, PT.Turangga Jaya Sakti asal

Desa Sambonggede Kecamatan

Merakurak Kabupaten Tuban, selaku pemenang tender dari anggaran P-APBD tahun 2022 senilai

Rp532.905.489.21 tersebut sembrono dan gegabah

Pasalnya, lokasi pengerjaan proyek renovasi gedung korpri, merupakan salah satu pusat kegiatan pejabat di lingkup Pemkab setempat, selain pendopo krido manunggal, yang juga tempatnya satu lokasi dengan rumah dinas bu- pati, selalu banyak kalangan dan mata melihat hasil dari pengerjaan proyek tersebut.

“Kalau tidak orang nekat, yang orang mau ‘bunuh diri’, mengerjakan proyek di pusat pemerintahan kok asal-asalan,” kata sumber bhirawa yang juga salah satu kontraktor di Kabupaten Tuban.

Bahkan pasca ambruknya atap dan bangunan dari Gedung Korpri, lepas pihak kontraktor masih sanggup mengerjakan kembali, karena masih dalam masa pemeliharaan dan tanggungjawab kontraktor, pemerintah juga sudah membuat tim investigasi dari Inspektorat, Dinas Pekerjaan

Umum Penataan Ruang, Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (PUPR-PRKP) dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait untuk dilakukan kajian dan analisa. Akan tetapi sampai kemarin (21/ 05/2023) pihak PUPR-PRKP, Inspektorat dan Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik, dan Persandian sebagai corong dari Pemkab, belum merilis apa penyebab dari peristiwa tersebut. Bhirawa beberapa kali melakukan konfirmasi melalui ponselnya para Pimpinan OPD terkait, meski menunjukkan nada handphone aktif, tapi para pengambil kebijakan ini tidak merespon.

Sebelumnya, Bhirawa juga pernah mengungkapkan, kalau ambruknya atap dan tembok gedung Korpri dianggap hal yang wajar. Hal tersebut dikarenakan dan sudah menjadi rahasia umum di kalangan kontraktor, kalau para pemenang tender harus setor pada oknum tertentu senilai 10 persen dari nilai proyek.

Meskipun sulit untuk dibuktikan, kebenaran informasi tersebut, ternyata juga dibenarkan dari narasumber bhirawa yang lain, dari asosiasi kontraktor yang berbeda.

Narasumber Bhirawa ini menceritakan, bahwa pola yang dipakai beberapa tahun terakhir, adanya indikasi permainan antara OPD yang memiliki pekerjaan, “bekerjasama” dengan Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE) setempat, sebelum, saat dan melakukan tender proyek.

“OPD pemilik pekerjaan dan LPSE ini sudah tau, siapa yang akan dimenangkan dalam tender, atas perintah “SS”, terus siapa oknum “SS” ini, dan atas perintah siapa, semua kontraktor di Tuban sudah tau, meski mereka tidak berani membuka pada publik,” kata sumber Bhirawa yang namanya minta dilindungi. Sumber Bhirawa ini juga mengaku pernah ia memenangkan tender, dengan penawaran terendah dan rasional sesuai dengan ketentuan serta analisa teknis, tapi setelah itu dibatalkan oleh panitia di LPSE dengan alasan ada berkas yang belum dilengkapi. “Yang pasti, ada saja kekurangan yang di cari-cari, meskipun itu tidak prinsip banget. Padahal berkas yang dimasalahkan itu sudah saya kirim dalam satu file, prinsipnya kalau tidak satu frame dengan mereka dan atas perintah “SS”, sulit untuk me- menangkan tender dan mendapkan,” katanya sambil menunjukan data sejumlah perusahan kontruksi yang diindikasikan pengkondisian pada rekanan tertentu. “Yang pasti, hal ini semua sudah saya laporkan ke Polda Jatim tempo hari, dan oknum-nya tidak hanya “SS”, tapi informasi yang saya terima juga ada satu orang lagi yakni “IM”, “ terang sumber Bhirawa ini. [hud.dre]

Gedung Korpri di lingkungan komplek Pendopo Krido Manunggal Tuban, satu lokasi dengan rumah dinas Bupati Tuban yang ambruk dua pekan yang lalu tepatnya tanggal (09/05/2023) malam.

This article is from: