binder26mei23

Page 1

Harian Bhirawa

Ditunjuk kembali sebagai sarana

pengumuman

iklan tender/lelang pemerintah

di seluruh

Jawa Timur berdasarkan

SK Gubernur No.188/343/ KPTS/013/2006

IKLAN/ LANGGANAN

031-5615454

Harga Langganan

Rp 55.000/bulan

Eceran Rp 3.000

Ijen Geopark Ditetapkan Sebagai Anggota UNESCO Global Geopark

Banyuwangi, Bhirawa

Sidang Dewan Eksekutif Ke-216 UNESCO di Paris, Prancis, Rabu (24/5), memutuskan dan menetapkan

Ijen Geopark sebagai anggota UNESCO Global Geopark (UGG) baru setelah sebelumnya Geopark (Taman Bumi) Ijen diusulkan secara resmi sebagai anggota UGG.

“Alhamdulillah setelah melewati berbagai proses dan sidang, akhirnya Ijen Geopark resmi menjadi anggota UGG. Hal ini berdasarkan surat resmi serta rilis yang diunggah dalam website UNESCO” kata Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani di Banyuwangi, Jawa Timur, Kamis (25/5).

Geopark Ijen menjadi bagian dari 195 situs UGG yang tersebar di 48 negara, bersama dengan 18 situs geologi lainnya di dunia yang baru ditetapkan pada 2023 ini. Di antaranya adalah Caçapava (Brazil), Lavreotiki (Yunani), Aras (Iran), Hakusan Tedorigawa (Jepang) dan sejumlah situs dunia lainnya.

“Semoga dengan ditetapkannya Ijen sebagai UGG ini semakin menambah kunjungan wisatawan mancanegara ke Banyuwangi sehingga akan berdampak pada kesejahteraan dan penguatan ke-

budayaan masyarakat Banyuwangi,” ujar Ipuk.

Ijen Geopark memiliki sejumlah situs yang tersebar di dua wilayah, yakni Kabupaten Banyuwangi dan Bondowoso. Karakteristik utama yang diunggulkan dari situs Geopark Ijen adalah keelokan kawasan Gunung Ijen yang mengedepankan tiga komponen pariwisata, yaitu geologi, biologi dan budaya.

Sementara itu, Pengurus Harian Ijen Geopark (PHIG)

Banyuwangi Abdillah Baraas mengatakan pada tahap penilaian lalu Ijen Geopark berhasil mendapatkan nilai tinggi dengan skor 872.

“Meski demikian kami tetap harus bekerja keras melakukan pembenahan di berbagai aspek agar status UGG tetap bisa kami pertahankan pada masa revalidasi pada tahun 2026. Tentu dengan kolaborasi bersama pihak-pihak terkait,” ujarnya. Upaya untuk mengembangkan dan mempertahankan

Ijen Unesco Global Geopark, menurut Abdillah, harus dilakukan secara multipihak. Tidak dapat dilakukan secara parsial, melainkan harus ada peran dari berbagai pihak.  ke halaman 11

Densus 88 Tangkap Dua

Terduga Teroris di Malang

Kab Malang, Bhirawa

Tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Anti Teror Markas Besar (Mabes) Polri, melakukan penggeledahan barang bukti dan mengamankan terduga teroris di wilayah Kelurahan Lawang, Kecamatan Lawang, Kabupaten Malang dan di wilayah Kelurahan Bumiayu, Kecamatan Kedungkandang, Kota Malang.

 ke halaman 11

Bupati/Wali Kota Segera Tindaklanjuti Temuan BPK!

Perintah Gubernur Khofifah Usai Penyerahan

Hasil Pemeriksaan LKPD 2022

BPK Minta Diselesaikan dalam Kurun Waktu 60 Hari

BPK Jatim, Bhirawa

Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Jatim menyerahkan hasil pemeriksaan secara serentak, atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) tahun 2022 pada 37 entitas pemeriksaan Kabupaten dan Kota se-Jatim.

Kader NasDem Berharap

Penelusuran Korupsi BTS Kominfo Tak Berhenti di Johnny G Plate

Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) Keuangan tahun 2022 ini diserahkan langsung oleh Kepala perwakilan BPK RI Jawa Timur, H M Karyadi di kantor BPK Jatim, Jalan Ir Juanda Sidoarjo, Kamis (25/5).

Pantauan Bhirawa , kepala daerah beserta Ketua DPRD memakai pakaian khas daerahnya masing-masing. Pada penyerahan tersebut, disaksikan langsung oleh

 ke halaman 11

Jombang, Bhirawa Kader Partai NasDem Jombang yang juga merupakan Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPD Partai NasDem Kabupaten Jombang, H Suparmin SH berharap, penelusuran kasus korupsi Base Transceiver Station (BTS) Kominfo tidak berhenti hanya pada Menteri Kominfo, Johnny G Plate saja.

Rumah kediaman terduga teroris yang berinisial TR di wilayah

Kelurahan Lawang, Kecamatan Lawang, Kabupaten Malang saat dijaga puluhan personel Polisi.

MITRA

Minta ASN Terus Berinovasi

Pasuruan, H

Saifullah Yusuf menyerahkan secara langsung penghargaan bagi pemenang lomba cerdas cermat Aparatur Sipil Negara (ASN) Ber-AKHLAK di lingkungan Pemkot Pasuruan, Kamis (25/5). Gus Ipul

sapaan akrabnya mengajak

ASN Pemkot Pasuruan untuk terus melakukan inovasi untuk memajukan

Kota Pasuruan. “Kegiatan ini dilaksanakan supaya ASN

Pemkot Pasuruan bisa

bekerja efektif dan berdampak

Sentil

Bupati/Wali Kota Segera

Tindaklanjuti Temuan BPK!

- Nggak bahaya ta ?

Densus 88 Tangkap Dua Terduga

Teroris di Malang

- Kok masih ada yang mau

jadi teroris

Majukan Industri Halal Daerah, Kota Batu Wajibkan RPH

Bersertifikasi Halal

- Bagus, perlu didukung

Sediakan Ruang Curhat bagi Siswa, Pemkot Siapkan Klinik Sahabat

Surabaya, Bhirawa Pemkot Surabaya melalui Dinas Pendidikan (Dispendik) tengah menyiapkan Klinik Sahabat di seluruh SD dan SMP Negeri maupun Swasta se-Surabaya. Klinik Sahabat merupakan ruang untuk bercerita atau curhat antara anak-anak, serta tenaga pendidik.

Kepala Dinas Pendidikan (Dispendik) Surabaya, Yusuf Masruh menyampaikan bahwa Klinik Sahabat akan dibuka mulai tahun ajaran baru 2023/2024. Saat ini, Dispendik Surabaya telah bertemu dengan perwakilan Organisasi Pelajar Surabaya

 ke halaman 11

Dalam hal ini Suparmin mengatakan, Presiden Republik Indonesia (RI), Joko Widodo bisa memerintahkan Jaksa Agung untuk menelusuri ke mana saja aliran dana yang dikorupsi di tubuh Kementerian Kominfo tersebut.

“Jika pemerintah berkomitmen menegakkan

 ke halaman 11

Anies Baswedan Temui Ratusan Relawan dan Simpatisan di Pasuruan

Pasuruan, Bhirawa

Calon presiden (Capres) RI, Anies Baswedan menemui ratusan relawan dan simpatisan di Hotel Taman Dayu Resort, Kecamatan Pandaan, Kabupaten Pasuruan, Rabu (24/5) malam. Capres yang diusung partai Nasdem, Demokrat dan PKS tersebut mendengar aspirasi, sekaligus menjawab pertanyaan diajukan sejumlah relawan hingga simpatisannya. Menurut Anies, banyak sektor-sektor yang menjadi perhatian khusus pemerintah RI. Mulai

 ke halaman 11

Gubernur Khofifah Temui Mbah Harun, Calon Haji Tertua Usia 119 Tahun

Semangatnya Luar Biasa, Rahasianya Rutin Tahajud dan Baca Al-Quran

Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa bersapa dengan Harun warga Pamekasan berusia 119 Tahun yang tercatat sebagai Jamaah Haji tertua se-Indonesia dalam Ibadah Haji tahun 1444 H/2023 M, di Posko Bidang Lansia, Gedung Roudho, Asrama Haji Surabaya, Kamis (25/5).

Sebagai informasi, Mbah Harun, sapaan akrabnya berasal dari Dusun Karang Duak RT. 001 RW. 001 Desa Pangbatok, Kecamatan Proppo, Kab. Pamekasan. Pria kelahiran Pamekasan, 1 Juli 1904 ini tercatat dalam Kloter 6 Embarkasi Surabaya. Rencananya ia akan berangkat ke Tanah Suci malam ini pukul 19.10 WIB. Saat bertemu Mbah Harun,

Gubernur Khofifah berdialog dan menggali cerita hidup dari pria yang sudah mendaftar haji sejak tahun 2017. Diketahui, ia sengaja menjual tanah miliknya demi bisa mendaftar haji. Dan ketika dipanggil untuk berangkat haji tahun 2023 ini, ia menjual dua sapi untuk melakukan pelunasan biaya ibadah haji. Harun mengaku sangat bersyukur bisa berangkat haji bersama keponakannya bernama Masdi (63 tahun).

Secara khusus, Gubernur Khofifah lalu bertanya apa resep Harun hingga masih sehat hingga usia 119 tahun. Harun pun mengaku bahwa ia rutin membaca Al Qur’an dan melakukan sholat malam.

“Ternyata, Mbah Harun ini rutin membaca Al Qur’an dan tanpa kacamata. Karena memang waktu beliau banyak sehingga setiap saat bisa membaca Al Qur’an. Kemudian beliau juga istiqomah melakukan Sholat Malam,” katanya.

“Menurut beliau sholat malam ini untuk mengingatkan bahwa masing-masing kita ini sebetulnya punya hajat. Sehingga kemudian dimunajatkan di Sholat Malam

H A R I A N
harian_bhirawa@yahoo.com bhirawa_indragiri@yahoo.com @harianbhirawa Surat Kabar Harian Bhirawa www.harianbhirawa.co.id Mata Rakyat Mitra Birokrat
Bhirawa TV @harianbhirawa
 ke
halaman
11
ke halaman 11 Yusuf Masruh Adit Hananta Utama, Kota Surabaya Jumat Pahing, 26 MEI 2023 arif yulianto/bhirawa H. Suparmin SH. Sidang Dewan Eksekutif Ke-216 UNESCO di Paris, Prancis memutuskan dan menetapkan Ijen Geopark sebagai anggota UNESCO Global Geopark (UGG) baru. Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa bersama Mbah Harun, jemaah calon haji yang berusia 119 tahun di Posko Bidang Lansia, Gedung Roudho, Asrama Haji Surabaya. H Saifullah Yusuf gegeh bagus setiadi/bhirawa Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa saat memberikan sambutan saat penyerahan serentak (LKPD) tahun 2022 pada 37 entitas pemeriksaan Kabupaten dan Kota se-Jatim.

Meneropong Lebih Dekat Pengerjaan Proyek APBD di Kabupaten Tuban (3)

Berharap dan Sangat Senang, Jika KPK RI Usut Proyek di Tuban

Bhirawa, Tuban

Berbeda dengan narasumber Bhirawa sebelumnya yang meminta namanya dilindungi, kali ini Ketua Gabungan Pengusaha Kontraktor Indonesia (Gapeknas) Kabupaten Tuban, Mukkaffi Makki dengan tegas dan terang-terangan berharap dan sangat senang jika Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) RI turun di Kabupaten Tuban, untuk melakukan investigasi dan penyelidikan terkait dengan penggunaan anggaran negara pada sejumlah pengerjaan proyek.

Meski mengaku tidak pernah

melakukan transaksi atau memberikan teroran sebesar 10 persen pada oknum yang disinyalir sangat dekat dengan kekuasan, baik pra maupun pasca tender, serta dugaan ada permainan dalam proses tender dan mendapatkan pekerjaan, pria berkacamata yang biasa dipanggil Gus Kaffi ini mengaku men-

dengar semua itu. “Saya sangat berharap dan sangat senang kalau KPK RI turun ke Tuban, “aroma” itu sudah sangat menyengat, dan harus ada tindakan tegas,” kata Mukkaffi Makki.

Gus Kaffi yang juga Ketua Majelis Pimpinan Cabang (MCP) Pemuda Pancasila Kabupaten Tuban ini, men-

KILAS BIROKRASI

Sampang Wakili Jawa Timur Ikuti Lomba

Teknologi Tepat Guna Tingkat Nasional

Pemkab Sampang, Bhirawa

Peserta asal Kabupaten Sampang Safiudin mewakili Provinsi Jawa Timur dalam Lomba Teknologi Tepat Guna Nusantara XXIV Tingkat Nasional.

Tim penilai melakukan wawancara secara daring dengan jajaran DPMD Jawa Timur, Pemerintah Kabupaten Sampang, serta inovator di Pendapa Trunojoyo.

Hadir mendampingi inovator Safiudin saat melakukan wawancara secara daring dengan tim penilai diantaranya Sekdakab Sampang H. Yuliadi Setiyawan bersama Kepala DPMD Sampang Drs. Chalilurrahman.

Teknologi tepat guna yang diciptakan Safiudin adalah handtraktor remote control sehingga traktor bisa digunakan dengan remot kontrol.

“Mesin kontrol tersebut kami mencoba dengan bahan seadanya dalam arti bahan bekas, seperti dinamo bekas mobil, mengingat bahan di toko onderdil pun masih jarang ditemukan, selebihnya saya pesan online,” ungkap Safiudin.kamis (25/5/23). [lis.dre]

16 Inovasi Desa

Oro-Oro Ombo Jadi

Percontohan dan Andalan Kota Batu

Kota Batu, Bhirawa Desa Oro-oro Ombo yang berada di wilayah Kecamatan Junrejo memiliki 16 inovasi dalam pengembangan dan pembangunan desa. Inovasi ini dimanfaatkan untuk pengelolaan potensi desa ini yang sangat lengkap.

Keberhasilan Desa Oro Oro Ombo ini juga diandalkan mewakili Kota Batu dalam Lomba Desa/Kelurahan Tingkat Provinsi Jawa Timur.

Potensi Oro Oro Ombo sebagai Desa Wisata bisa dikatakan cukup lengkap. Dengan mendatangi satu desa ini saja kita bisa menemukab desa kuliner, desa pusat oleh-oleh, dan desa agrotourism.

Penjabat (Pj) Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai mengaku bangga dan takjub dengan potensi yang dimiliki oleh Desa Oro-oro Ombo.

“Semua capaian yang diraih Desa Oro Oro Ombo ini berkat kepemimpinan dan kreatiivitas Kepala Desa dan perangkatnya. Kinerja mereka juga mendapatkan dukungan penuh dari lembaga desa, babinsa dan babinkamtibmas, serta dukungan seluruh masyarakat,” ujar Aries, Kamis (25/5).

Dan yang menakjubkan lagi, Desa Oro-Oro Ombo juga merupakan desa yang berhasil dalam menurunkan angka kemiskinan. Tercatat dari Tahun 2018 terdapat 234 keluarga miskin. Dan kini jumlah tersebut menurun sangat drastis hanya menyisakan 78 keluarga yang tergolong miskin di Tahun 2022.[nas.dre]

gaku dua tahun terakhir tidak pernah mendapatkan proyek yang bersumber dari APBD Kabupaten Tuban.

“Kita ini mencari pekerjaan dan ingin membantu pemerintah dalam pembangunan, kalau sudah seperti itu (dugaan permainan tender dan setor 10 persen pada okum tertentu.red), bagaimana dengan kualitas dari proyek nantinya,” lanjut Gus Kaffi.

Gus Kaffi yang juga baru terpilih sebagai Ketua Kamar Dagang Dan Industri (Kadin) Kabupaten Tuban pada akhir bulan februari 2023 lalu ini juga berharap, perekonomian di kabupaten tuban berputar sampai pelosok desa dan bukan pada kelompok tertentu.

“Kalau dimonopoli oleh kelompok tertentu, apalagi dengan cara-

cara yang tidak sehat, bagaimana rakyat ini bekerja dan bisa sejahtera ?, oleh karena itu, kehadiran KPK RI dan penegak hukum lainya, akan sangat membantu pemerataan ekonomi di Kabupaten Tuban,” terang Mukkaffi Makki. Indikasi pengkondisian proyek, monopoli pekerjaan dan setor upeti atau fee proyek pada oknum tertetu tidak akan membuat Kabupaten Tuban, utamanya masyarakat Tuban sejahtera seperti yang cita-citakan dan dijanjikan Bupati pada visimisi saat kontestasi pemilihan kepala daerah (Pilkada) dulu. Bukti tidak beres-nya sejumlah pengerjaan proyek, yang jelas-jelas kasat mata karena berada di ibukota kabupaten adalah hal yang patut

Mukkaffi Makki Ketua Gapeknas Kabupaten Tuban

di curigai. “Ada akibat, pasti ada sebab. Ambruknya gedung Korpri, molornya sejumlah proyek, pasti juga ada sebabnya, oleh karena itu, aparat

penegak hukum harus melangkah,” pungkas Ketua Cabang Ikatan Keluarga Alumni Bahrul Ulum Ponpes Tambakberas Jombang (IKABU) di Kabupaten Tuban.n [hud.dre]

Giat Selamatkan dan Lestarikan Arsip Hingga Manuskrip Kuno

Gubernur Khofifah Terima Penghargaan

Tokoh Kepemimpinan Kearsipan

Pemprov, Bhirawa

Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menerima penghargaan Tokoh Kepemimpinan Kearsipan dalam penyelamatan dan pelestarian arsip sebagai Memori Kolektif Bangsa (MKB).

Penghargaan ini diserahkan oleh Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Abdullah Azwar Anas dalam momen Welcome Dinner Rapat Koordinasi Nasional Kearsipan Tahun 2023 dalam rangka Hari Kearsipan Nasional ke-52 bersama Arsip

Dinsos Tulungagung Gelar Sosialisasi

Pelaksanaan BLT DBHCHT Tahun 2023

Tulungagung, Bhirawa

Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Tulungagung, Kamis (25/5), melakukan sosialisasi pelaksanaan bantuan langsung tunai (BLT) dari Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBHCHT) tahun 2023. Sosialisasi berlangsung di Aula Pascasarjana Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah (UIN SATU) Tulungagung.

Kepala Dinsos Kabupten Tulungagung, Wahid Masrur, mengungkapkan sosialisasi pelaksanaan BLT DBHCHT tahun 2023 untuk mengoptimalkan serapan dana bantuan sosial tersebut.

“Harapannya dengan sosialisasi di awal-awal ini pemberian bansos lebih optimal dan tidak ada lagi silpa (sisa lebih penghitungan anggaran),” ujarnya di sela acara sosialisasi. Selain itu, menurut dia, dengan penyelenggaraan sosialisasi diharapkan pula penyaluran BLT dari DBH-

CHT tahun 2023 dapat berjalan dengan baik, lancar, tepat waktu, tepat sasaran dan tepat jumlah sesuai ketentuan yang berlaku. “Sesuai Perbup Nomor 37 Tahun 2023,” sambungnya. Adapun peserta sosialisasi dengan narasumber dari Dinsos Kabupaten Tulungagung ini terdiri dari kepala desa, pimpinan perusahaan rokok, perwakilan kelompok tani tembakau dan tenaga kesejahteraan sosial kecamatan (TKSK). Termasuk pula OPD lingkup Pemkab Tulungagung

Nasional Republik Indonesia (ANRI) di Pendopo Kabupaten Banyuwangi pada Senin (22/5) malam. Bukan tanpa alasan, penghargaan itu diberikan atas kinerja Gubernur Khofifah dalam menyampaikan pentingnya kesadaran terhadap arsip sebagai cermin intelektual bangsa dan referensi untuk kehidupan.

“Pertemuan malam hari ini menjadi penting untuk kita underline bersama agar tidak memandang arsip sebagai sesuatu yang kecil maknanya, fungsinya maupun penggunaannya,” ajaknya.

Mantan Mensos RI itu menegaskan upaya Pemprov Jatim dalam. melindungi keselamatan dan keamanan arsip-arsip statis untuk percepatan pelayanan publik terus dimaksimalkan dan secara terus menerus ditransformasikan secara digital agar lebih memudahkan dan mempercepat proses fungsionalisasinya.

Tak hanya itu, Gubernur Jatim juga menyampaikan pentingnya arsip dalam membangun kebudayaan dan peradaban. Hal ini karena arsip merupakan dokumen penting yang terkait dengan perjalanan sejarah peradaban bangsa serta menjadi memori kolektif suatu bangsa.

BPS

terkait, yakni Bappeda, Satpol PP, Dinas Pertanian dan Disnakertrans. Wahid Masrur kembali menandaskan sesuai dengan Perbup Nomor 37 Tahun 2023, maksud dari pemberian bansos BLT DBHCHT untuk meningkatkan perekonomian masyarakat. Dan tujuannya lebih menyejahterakan masyarakat.

“Bapak Bupati Maryoto Birowo berharap dengan pemberian BLT DBHCHT daya beli masyarakat akan lebih meningkat dan menekan angka inflasi yang saat ini masih di angka empat,” paparnya. Seperti diketahui, jumlah keluarga penerima manfaat (KPM) bansos DBHCHT di Tulungagung pada tahun 2023 ini akan bertambah dari tahun lalu. Jika tahun 2022, jumlah penerima sebanyak 7.099 KBM, namun pada tahun 2023 menjadi sejumlah 9.200 KPM. [wed.adv]

“Pemanfaatan sistem informasi kearsipan sangat penting agar masyarakat dapat mengakses berbagai informasi dari sumber-sumber otentik yang disediakan oleh pemerintah. Arsip bisa dimanfaatkan melalui sistem yang diadopsi, diadaptasi dan dimodifikasi dari sistem informasi kearsipan standar internasional,” ujarnya.

Menyampaikan terimakasihnya atas penghargaan tersebut, Khofifah juga menekankan arsip adalah sumber referensi wujud kebhinnekaan yang dimiliki Indonesia yang luar biasa.

Karena itu, proses penyimpanan dan restorasi arsip diharapkan diperlakukan dengan penuh hormat dan kehati-hatian. Sebab, arsip memuat banyak sekali budaya dan nilai-nilai kearifan bangsa.

Gubernur Jatim ini berharap dapat lahir kekuatan lebih besar dari para ahli dan intelektual serta perguruan tinggi untuk melakukan restorasi serta preservasi arsip sebagai sumber nilai dan peradaban.

“Kekayaan sejarah dan intelektual yang dimiliki negeri ini sebagian besar tersimpan pada arsip, sampai saat ini arsip penting dan strategis tersebut sebagian besar masih tersimpan di Leiden. Maka betapa pentingnya kesadaran dari kita semua, khususnya pengemban mandat di bidang kearsipan untuk terus mencari dan melengkapi, menyimpan serta memanfaatkan semua arsip sebagai penguat basis peradaban bahkan kedaulatan bangsa.,” ungkap Khofifah.

Berkat berbagai ikhtiar dan kerja keras yang luar biasa, pada welcome dinner tersebut Jawa Timur meneri-

ma enam penghargaan yaitu nilai penyelenggaraan kearsipan Sangat Memuaskan (AA) dari hasil pengawasan kearsipan, serta Simpul Jaringan Kearsipan Nasional (JIKN) dan Sistem Jaringan Informasi Kearsipan Nasional (SJIKN) tingkat nasional terbaik tahun 2022.

Penghargaan juga diberikan kepada Pemprov Jatim atas Penyelamatan Arsip-Arsip PT. Garam yang disimpan di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Jawa Timur sebagai Memori Kolektif Bangsa dan penyelamatan arsip-arsip Pusat Penelitian Perkebunan Gula Indonesia (P3GI) yang disimpan dan dilayangkan kepada publik yang diregistrasikan sebagai MKB. Juga turut diserahkan penghargaan kepada Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Prov Jatim sebagai Lembaga Penyelenggara Pendidikan Dan Pelatihan Kearsipan (LP3K) yang turut diterima langsung oleh Gubernur Khofifah Pada Welcome Dinner ini, Gubernur Khofifah menyampaikan apresiasinya sebab ANRI kali ini menjadikan Kabupaten Banyuwangi sebagai tuan rumah.

“Maka kita tentu menyampaikan terima kasih kepada ANRI memutuskan mengadakan puncak perayaan hari kearsipan ke-52 di Banyuwangi. Terimakasih atas semua keseksamaan dan keberseiringan kita, bukan hanya berkomitmen memaksimalkan kearsipan saja tapi di sini menikmati juga keindahan bagian tertimur dari Bumi Majapahit Jawa Timur,” sebutnya. [rac.dre]

Sidoarjo Kerahkan 568

Petugas

untuk Sensus Pertanian 2023

Sidoarjo, Bhirawa Sebanyak 568 petugas akan dikerahkan oleh Badan Pusat Statistik (BPS) Sidoarjo untuk melakukan sensus pertanian (SP) tahun 2023. Yang akan dimulai pada 1 Juni - 1 Juli 2023.

Kepala BPS Sidoarjo, Ir Indria Purwaningsih MT, mengatakan saat ini para petugas SP 2023 tersebut masih dalam proses pelatihan. Demikian disampaikan oleh Indria, ditemui disela-sela acara pencanangan SP 2023, Kamis (25/5) kemarin, di Pendopo Delta Wibawa Kab Sidoarjo. Dalam kegiatan pencanangan SP 2023 itu, dilakukan seremonial pemberian topi dan tanda pengenal

kepada petugas SP 2023. Juga dilakukan pemukulan kentongan. Yang dihadiri oleh para Camat dan Kades se-Kab Sidoarjo.

“Kami mohon support kepada para Kades di Sidoarjo, karena petugas SP 2023 nantinya akan datang door to door ke rumah warga desa. Petugas SP 2023 akan melakukan pendataan usaha pertanian yang dilakukan warga desa,” katanya.

Petugas SP 2023, nanti akan membawa questioner dan menanyakan seputar masalah pertanian kepada warga desa. Dirinya mohon dukungan, agar hasil SP 2023 di Kab Sidoarjo lancar dan memperoleh hasil yang optimal.

Disampaikan oleh Indria, SP 2023

dilakukan untuk mendapatkan data, yang akan dipakai sebagai kebijakan pembangunan bidang pertanian. Baik yang ada di Pusat dan di daerah. Sensus ini dilakukan setiap 10 tahun sekali. “Tahun 2023 ini, SP ke -7. Kami mohon, petani bisa menjawab pertanyaan petugas dengan jujur dan sebenar-benarnya,” pinta Indria. Dalam kesempatan itu, dirinya sempat menyampaikan kalau di Kab Sidoarjo, sesuai data yang ada, tercatat ada 30 ribu an keluarga pertanian. Mereka adalah warga desa yang selama ini hidup dalam dunia pertanian. Setelah dilakukan SP 2023 ini, nantinya apa jumlahnya masih tetap atau terjadi perubahan.[kus.dre]

Pahing, 26 Mei 2023
2
EKSEKUTIF Jumat
Halaman
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa ketika menerima penghargaan Tokoh Kepemimpinan Kearsipan dalam penyelamatan dan pelestarian arsip sebagai Memori Kolektif Bangsa (MKB). Wahid Masrur menyampaikan sambutan saat sosialisasi pelaksanaan BLT DBHCHT tahun 2023, Kamis (25/5).

Muslimat NU Minta Dukungan Terbitnya Perda PUG

Probolinggo, Bhirawa

Pimpinan Cabang Muslimat NU Kabupaten Probolinggo menemui

DPRD Kabupaten Probolinggo. Kedatangannya bertujuan untuk meminta dukungan terkait terbitnya Peraturan Daerah (Perda) Pengarusutamaan Gender (PUG).

Kehadiran dari tim PC Muslimat NU Kabupaten Probolinggo ini diterima oleh Wakil Ketua DPRD Kabupaten Probolinggo Oka Mahendra Jati Kusuma bersama Perisalah Legislatif Muda pada Sekretariat DPRD Kabupaten Probolinggo Rini Sujarwati.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua PC Muslimat NU Kabupaten Probolinggo Hj Nurayati menyampaikan sejumlah program kegiatan yang sudah dan akan dilakukan hasil program kerja sama dengan program Gender Equality and Social Inclusion in Infrastructure (GESIT) atau Kesetaraan Gender dan Inklusi

KILAS

Sosial Dalam Infrastruktur oleh Kemitraan Indonesia-Australia untuk Infrastruktur (KIAT).

Wakil Ketua DPRD Kabupaten Probolinggo Oka Mahendra Jati Kusuma, Kamis (25/5) mengatakan PC Muslimat NU Kabupaten Probolinggo ini memang mempunyai program kerja sama dengan Australia dalam bentuk program GESIT oleh KIAT.

Dimana programnya itu salah satunya adalah untuk menciptakan atau membuat suatu keadaan dimana perempuan mempunyai peluang yang sama dibandingkan laki-laki.

“Rencana itu akan dituangkan dalam bentuk yang namanya renca-

Mahasiswa Harus Berperan Aktif

dalam Menyukseskan Pemilu 2024

Kota Malang, Bhirawa

Kepala Subdirektorat Fasilitas Peningkatan Demokrasi Dirjen Politik dan Pemerintahan Umum Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Ispaham Setiadi, saat membuka acara Peningkatan Partisipasi Politik Mahasiswa Melalui Forum Demokrasi, di Hotel Trio Indah 2 Malang, Kamis (25/5/2023) kemarin mengemukakan, jika mahasiswa memiliki peran sangat strategis dalam menyukseskan Pemilu.

Karena itu, menuurt dia, Forum Demokrasi mahasiswa digagas, untuk mendorong mahasiswa menjadi bagian dari pelaksanaan Pemilu, pada tahun 2024 mendatang.

Menurut Ispahan, Mahasiswa dipilih karena mereka yang akan menjalankan perubahan dimasa yang akan datang. “Makanya mereka harus berperan secara aktif saat Pemilu,” tuturnya.

Apalagi lanjut dia, mahasiswa merupakan agen sosial sekaligus kontrol bagi pelaksanaan Pemerintahan. Selain itu mahasiwa adalah penyambung lidah rakyat.

“Mereka juga calon pemimpin bangsa dimasa depan, Mahasiswa harus berpartisipasi dan mengambil langkah untuk demokrasi ini,” tukasnya.

Pihaknya mengajak kepada mahasiswa merubah presepsi Pemilu yang menegangkan menjadi Pemilu yang menyenangkan.

Ditempat yang sama Kepala Bakesbangpol Kota Malang Dra. Rinawati MM, menyampaikan, terimakasih Kota Malang dipilih untuk mengedukasi kepada para mahasiswa.[mut.dre]

Proses Izin Ibadah Haji ke Gubernur

Tulungagung, Bhirawa

Sekretariat DPRD Tulungagung saat ini sedang memproses surat izin tiga angota DPRD Tulungagung yang akan menunaikan ibadah haji. Surat izin tersebut akan diajukan ke Gubernur Jatim.

“Surat izinnya sudah diproses. Minggu ini (diharapkan) sudah masuk ke Gubernur,” ujar Sekretaris DPRD Tulungagung, Sudarmaji, Kamis (25/5).

Ia menyebut tiga anggota DPRD Tulungagung yang mengajukan izin cuti untuk melaksanakan ibadah haji itu masingmasing adalah Saiful Anwar dari PDI Perjuangan, Nurhamim (Partai Demokrat) dan Kamim (PKB). “Semuanya sudah mengajukan surat izin,” terangnya.

Sudarmaji selanjutnya membeberkan jika anggota dewan menunaikan ibadah haji harus izin ke Gubernur. Masalahnya, mereka bepergian ke luar negeri.

“Izin Gubernur karena ke luar negeri untuk menunaikan ibadah haji,” ucapnya.

Sebelumnya, Ketua DPRD Tulungagung, Marsono, mengatakan hal yang sama. Saat acara pelepasan jemaah haji Tulungagung di Pendopo Kongas Arum Kusumaning Bongso, Rabu (24/5) kemarin, ia menyebut ada tiga anggota dewan yang bakal berangkat menunaikan ibadah haji.

“Yang untuk Pak Saiful Anwar dan Pak Nurhamim surat izinnya sudah masuk ke meja saya. Sedang yang Pak Kamim belum. Ini yang Pak Kamim baru (masuk suratnya),” paparnya. Marsono menandaskan anggota dewan yang izin menjalankan ibadah haji tidak akan mengurangi kinerja DPRD Tulungagung. Hal ini karena di lembaga dewan berlaku kolektif kolegial.[wed.dre]

Kota Madiun, Bhirawa

Wali

na Peraturan Daerah (Perda) Tentang Pengarusutamaan Gender (PUG). Rancangan Perda itu sudah kami masukkan dalam Prolegda DPRD Kabupaten Probolinggo untuk tahun 2023. Kami tahun ini ada 17 Prolegda, salah satunya Prolegda Rancangan Perda mengenai Pengarusutamaan Gender,” katanya.

Menurut Oka, pihaknya sendiri siap dan welcome terhadap Perda itu kapan mau dibahas. Asalkan leading sektor atau OPD yang membawahi Perda ini berkirim surat kepada DPRD Kabupaten Probolinggo disertai draft dan segala konsepnya.

“Insya Allah kami dari DPRD akan siap untuk mengawal Perda Pengarusutamaan Gender untuk bisa disahkan menjadi Perda milik Kabupaten Probolinggo,” tegasnya.

Oka memberikan saran kepada PC Muslimat NU Kabupaten Probolinggo untuk terus mencari referensi

sebanyak mungkin terkait kabupaten dan kota yang sudah menerapkan Perda Pengarusutaaan Gender.

“Selain itu, harus banyak berkoordinasi dengan leading sektor mungkin DP3AP2KB untuk memasukkan poin-poin penting. Dimana poin tersebut sesuai dengan keinginan teman-teman Muslimat NU sehingga pada saat proses pembahasan semua hal yang diinginkan bisa tertampung dalam rencana perda yang akan diajukan tersebut,” terangnya.

Sementara Ketua PC Muslimat NU Kabupaten Probolinggo Hj Nurayati mengatakan selain untuk silaturahim dan beraudiensi, kedatangannya ke DPRD Kabupaten Probolinggo untuk memohon dukungan untuk terbitnya Perda PUG di Kabupaten Probolinggo serta menyampaikan program terkait GESIT di tahun 2023.

wiwit agus pribadi/bhirawa Temui DPRD, Muslimat NU minta dukungan terbitnya perda PUG.

“Kalau bagi perempuan Perda PUG ini sangat dibutuhkan. Kita pemilih perempuan itu terbanyak di Kabupaten Probolinggo, tetapi perda perempuan di Kabupaten Probolinggo mash belum ada. Terbitnya

Perda PUG ini menjadi hadiah bagi perempuan di kabupaten Probolinggo. Itu juga menjadi salah satu keberpihakan dari wakil rakyat kepada perempuan di Kabupaten Probolinggo,” ungkapnya. [wap.dre]

Ratna Juwita: Nilai-nilai Empat Pilar Kebangsaan Harus Ditanamkan pada Semua Lapisan Masyarakat

Tuban, Bhirawa Berbeda dengan kegiatan wawasan kebangsaan sebelumnya, kali ini anggota MPR RI Hj. Ratna Juwita Sari, SE, MM melakukan Sosialisasi Empat Pilar MPR RI pada para profesional dan pekerja perusahaan.

Sosialisasi empat pilar bertempat di Resto Faleeha Seafood Jl. Fatkhurrahman Kafrawi Kabupaten Tuban, kemarin lusa selasa 23/05, disambut antusias oleh para peserta, pasalnya mereka hanya disibukan dengan pekerjaan masing-masing tanpa mempedulikan makna dan nilai-nilai em-

pat pilar kebangsaan. “Alhamdulillah, kita diingatkan kembali sebagai warga negara yang tidak hanya mementingkan pribadi. Kita kembali diingatkan meneguhkan kembali nilai-nilai empat pilar di tengah adanya potensi gerakan intoleran,” kata Maliki salah satu peserta saat di konfirmasi Bhirawa (25/05/2023).

Maliki juga menilai, Sosialisasi Empat Pilar MPR RI masih sangat diperlukan untuk masyarakat luas. Utamanya yang selama ini masih disibukkan dengan pekerjaan sehari-

hari.

“Masih sangat di perlukan, selain penyampaian materi juga menjadi kesempatan bertemu dan menyampaikan aspirasi ke para wakil kita di DPR-RI,” tambah Maliki yang kesehariannya berdagang ini.

Sementara itu Hj. Ratna Juwita Sari, SE, MM anggota Fraksi PKB DPR RI yang juga menjadi salah satu narasumber menyampaikan tentang makna dan nilai nilai empat pilar kebangsaan. Yakni Undang Undang Dasar 1945, Pancasila, Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), dan

Bhineka Tunggal Ika, yang harus terus ditanamkan kepada seluruh lapisan masyarakat.

“Sebagai anggota MPR RI, Sosialisasi empat pilar merupakan tugas yang harus selalu kami sampaikan kepada seluruh lapisan masyarakat,” kata anggota DPR RI komisi VII yang membidangi energi, riset dan perindustrian.

Saat sosialiasi empat pilar MPR RI, politisi muda kelahiran Tuban ini juga menyerap aspirasi masyarakat. “Saya juga menyerap aspirasi masyarakat”, pungkas Ratna Juwita.n [hud.dre]

DPC Partai Demokrat Optimis Capai 10 Kursi di DPRD Surabaya

DPRD Surabaya, Bhirawa

DPC Partai Demokrat Kota Surabaya optimis dalam Pemilu 2024 nanti bisa meraih 10 kursi di DPRD Kota Surabaya, dengan target setiap Daerah Pemilihan (Dapil) memperoleh 2 kursi.

Seperti diketahui, Surabaya memiliki 5 Dapil yang tersebar di 5 wilayah Kota Surabaya. Wakil Ketua DPC Partai Demokrat Kota Surabaya

Pemimpin yang baik tentunya mempunyai pemikiran yang baik untuk dilaksanakan dalam program kerjanya dengan baik dan menghasilkan yang baik pula.

Artinya, kalau pemimpin didukung untuk melanjutkan kepemimpinannya dengan tujuan baik tentunya pasti harus siap dan mau atau bersedia karena bertujuan baik.

“Masalahnya, yang memilih dan mendukung pemimpin yang berbohong dalam melaksanakan program kerjanya. Itu yang menjadi pemimpin dan yang mendukung pemimpin berbohong tersebut keduanya sama-sama berdosanya. Karena itu saya siap dipilih dan didukung melanjutkan kepemimpinan berikutnya tidak masalah kalau dukungan itu bertujuan baik,” tegas Wali Kota Madiun, Maidi saat menjadi nara sumber pada serap aspirasi masyarakat reses masa persidangan II tahun 2023 Partai Demokrat Kota Madiun di Graha Cendekia Unipma

Madiun, Kamis (25/5). Dikatakan oleh Wali Kota Maidi, misalnya, sekarang, ini musimnya pendaftaran calonan legislatif (caleg). Dihimbau masyarakat untuk memilih caleg yang baik pula. Demikian halnya, pemilihan kepala daerah (pilkada) ya pilihlah calon pemimpin yang baik, agar nantinya bisa menghasilkan berbagai pembangunan dan kebaikan untuk kepentingan bersama. Meski sekarang ini di Kota Madiun lanjutnya, sudah dinilai berhasil berbagai pembangunannya. Tetapi itu belum cukup dan tidak boleh berhenti dan berpuasa diri. Mungkin kalau sudah berhasil itu kalau sudah ada 9 pembangunan ciri khas negara lain ada di Kota Madiun. “Lha sekarang ini Kota Madiun

Bidang Bappilu, Machmud mengatakan, modal optimisme 10 kursi sudah disiapkan matang-matang. Diantaranya, kata Machmud, Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) Demokrat yang potensial meraih suara banyak sudah dipetakan, dan ditempatkan di masing-masing Dapil. “Caleg Demokrat sudah mulai turun menemui calon pemilih, dan kita optimis Demokrat kembali jaya di

Surabaya,” ujar Machmud di Surabaya, Kamis (25/05/2023).

Ia menjelaskan, Partai Demokrat juga sudah mempersiapkan jika sistem pemilu baik proposional terbuka atau tertutup, dengan melakukan simulasi jika tertutup kita harus melakukan apa, juga sebaliknya jika pemilu tetap dengan sistem proposional terbuka.

“Caleg kami sudah kita bekalai itu, agar bisa tercapai apa yang diinginkan yaitu, meraih kursi di DPRD Kota Surabaya,” tutur Machmud yang juga anggota Komisi A DPRD Kota Surabaya ini. Dirinya menerangkan, strategi menang pemilu dan meraih 10 kursi DPRD Kota Surabaya dilakukan DPC Partai Demokrat baik melalui udara, laut, dan darat.[dre]

baru ada 6 pembangunan ciri khas negara lain. Jadi kami harus memlengkapi sampai menjadi 9 pembangunan ciri khas negara lain. Ini yang harus saya perjuangkan. Karena itu, dalam waktu dekat ini, saya akan ke Amerikan untuk ngangsu kaweruh dan nantinya akan dibangun di Kota Madiun,”ungkap Wali kota maidi.

Sementara itu, Drs. Istono, M.Pd Ketua DPC Partai Demokrat Kota Madiun yang juga Wakil Ketua DPRD Kota Madiun menyatakan, dipilihnya Wali Kota Madiun, Maidi menjadi nara sumber pada serap aspirasi masyarakat reses masa persidangan II tahun 2023 Partai Demokrat Kota Madiun di Graha Cendekia Unipma Madiun, Kamis (25/5) ini, karena Wali Kota Madiun, Maidi dinilai telah berhasil menjadi pemimpin di Kota Madiun sekarang ini.

Itu sebabnya kata Istono, pada pilkada yang akan datang, PD Kota Madiun mendukung sepenuhnya,

agar Pak Maidi bersedia mencalonkan atau maju lagi dan bisa menang selanjutnya memimpin Kota Madiun tercinta ini.

“Kalau masyarakat mash mengaku ada kekurangan pembangunan di Kota Madiun ini, bisa menanyakan langsung kepada Wali Kota Maidi. Kalau sungkan menyampaikan di forum ini, disampaikan secara tertuli juga bisa. Nanti kami (Partai Demokrat) yang mengkordinir menyampaikan kepada Wali kota Maidi,” ungkap Istono.

Kota Maidi Siap Melanjutkan Kepemimpinan Berikutnya sudarno/bhirawa Ketu DPC Partai Demokrat Kota Madiun, Drs. Istono, M.Pd menyerahkan kenang-kenangan berupa lukisan Ucapan Selamat

Lebih dari itu, pada kesempatan ini, PD Kota Madiun, minta partisipasinya dalam memilih bacaleg. Ini yang bisa menentuan PD Kota Madiun bisa mendukung dan mengusung Pak Maidi maju lagi dalam Pilkada mendatang minimal harus ada 6 kursi di DPRD Kota Madiun. “Lha sekarang ini, PD baru mempunyai 4 kursi untuk selebih agar genap 6 kursi atau lebih, sakarang ini yang harus kita perjuangkan,” jelasnya. Masih menurut Istono, pada Pemi-

lu 2024, PD Kota Madiun berharap perolehan kursi calon legislatif lebih banyak lagi dari sebelumnya pada

Pemilu 2019 hanya 4 kursi teridiri disetiap Dapil terdapat 1 kursi.

lu 2019 mendapat 4 kursi. “Itu Pemilu lalu. Tetapi Pemilu 2024 kami (PD Kota Madiun) berharap dan yakin perolehan kursi dari Bacaleg ke legislatif akan lebih banyak lagi. Ini dibuktikan antusiasnya masyarakat banyak yang menjadi anggota Partai Demokrat

Jumat Pahing, 26 Mei 2023 Halaman 3
LEGISLATIF
Hj. Ratna Juwita Sari, SE, MM anggota Fraksi PKB DPR RI saat menyampaikan tentang makna dan nilai nilai empat pilar kebangsaan di Resto Faleeha Seafood Jl. Fatkhurrahman Kafrawi Kabupaten Tuban.
Pada Pemilu 2024 diharapkan perolehan kursi legislatif lebih banyak lagi. Karena pada Pemilu 2009 pernah mendapat 8 kursi dan Pemilu 2014 mendapat 7 kursi serta Pemiseperti sekarang ini,” tegas Istono. [dar.dre]
Serap Aspirasi Masyarakat, Reses Masa Persidangan II Tahun 2023 PD
dan Sukses Pak Maidi Lanjutkan dari Pak SBY langsung diterima Wali Kota Madiun di Graha Cendekia Unipma Madiun, Kamis (25/5).
Tiga Anggota Dewan Tulungagung

PELAYANAN PUBLIK

Bupati Mojokerto Letakkan Batu Pertama

Pembangunan IGD dan Poliklinik Terpadu RSUD dr Soekandar

Mojokerto, Bhirawa

Guna melebarkan sayap pelayanan kesehatan kepada masyarakat Bupati Mojokerto, Ikfina Fahmawati menghadiri Groundbreaking Ceremony yang digelar RSUD Prof. dr. Soekandar Mojosari, kabupaten Mojokerto sekaligus meletakan batu pertama pembangunan IGD dan Piliklinik terpadu, Kamis (25/5).

Kegiatan ini merupakan acara puncak salah satu rangkaian peringatan HUT ke-23 RSUD Prof. dr. Soekandar. Pada kesempatan ini, Bupati Ikfina juga meresmikan Anjungan Pendaftaran Mandiri (APM) yang akan menunjang pelayanan RSUD Prof. dr. Soekandar.

Bupati Ikfina menyampaikan, dengan dibangunnya gedung Poliklinik dan IGD terpadu milik RSUD Prof. dr. Soekandar ini tentunya untuk mewujudkan pelayanan kesehatan yang semakin baik. “Semoga gedung ini nanti bisa meningkatkan pelayanan kepada masyarakat agar semakin prima,” tuturnya. Menurutnya, RSUD Prof. dr. Soekandar merupakan salah satu rumah sakit tipe B dengan pelayanan terbaik dan alat tercanggih di wilayah Kabupaten Mojokerto.

“Saya berharap RSUD tidak hanya memberi pelayanan prima dan terjangkau, tetapi tetap ada satu keuntungan yang tujuannya dipakai lagi untuk mengembangkan kebutuhan rumah sakit, bisa mempunyai alatalat yang canggih sehingga pelayanan bisa semakin cepat,” harapnya.

LINTAS PELAYANAN

Pj Wali Kota Dorong Percepat

Penyelesaian Infrastruktur Kota Batu

Kota Batu, Bhirawa

Penjabat (Pj) Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai menegaskan kepada jajarannya untuk mempercepat penyelesaian pelayanan masyarakat, khususnya di bidang infrastruktur. Hal ini sangat penting agar roda perekonomian masyarakat berjalan lebih cepat. Penegasan ini disampaikan Aries saat meninjau progress rehabilitasi bangunan di kota ini yang terdampak bencana.

“Penyelesaian pelayanan bidang infrastruktur harus cepat dan tepat. Karena dengan infrastruktur yang bagus maka perekonomian masyarakat akan meningkat,” ujar Aries saat meninjau progress penyelesaian infrastruktur di Desa Tulungrejo, Kamis (25/5).

Selain cepat dan tepat, layanan penyelesaian insfrastruktur juga harus sampai di desa-desa. Dengan demikiab semua potensi yang ada di desa-desa juga bisa berkembang seiring dengan promosi wisata desa yang terus digalakkan.

Aries menjelaskan jika masih ada infrastruktur yang rusak dan tidak segera diperbaiki, maka akan mengganggu pelayanan publik di tempat tersebut. Apalagi Kota Batu merupakan daerah yang memiliki banyak destinasi wisata. Karena itu kota ini dipastikan butuh infrastruktur yang bagus yang bisa menjadi daya tarik wisatawan untuk datang kembali ke Kota Batu.

“Kita terus mendorong agar OPD cepat tanggap dengan berbagai infrastruktur yang rusak, baik jalan, gorong-gorong, plengsengan dan fasilitas umum lainnya. Dengan penanganan yang cepat dan tepat, maka akan memberikan rasa nyaman kepada masyarakat dan wisatawan,” jelas Aries.

Begitu pula sebaliknya, wisatawan akan sangat kecewa jika ternyata tempat wisata yang dipromosikan sulit dijangkau dan infrastrukturnya di luar ekspektasi. Hal ini akan berdampak wisatawan menjadi enggan kembali berwisata di Kota Batu. [nas.ca]

Sementara itu, Direktur RSUD Prof. dr. Soekandar, dr. Djalu Naskutub menyampaikan, gedung IGD terpadu dibangun dengan lusa 18x44,3 meter sementara gedung Poliklinik terpadu dibangun dengan luas 18x56 meter. Di mana masing-masing dibangun dengan empat lantai.

“Kami mohon dukungannya dari semua pihak, kami juga mohon dibantu doa agar pelaksanaan pembangunan selama tujuh bulan kedepan ini bisa berjalan dengan lancar tanpa hambatan dan bisa selesai tepat waktu. Sehingga di akhir tahun nanti bisa kami gunakan untuk memberi pelayanan kepada masyarakat,” tuturnya. Didampingi jajaran pengurus, dewan pengawas RSUD Prof. dr. Soekandar, sejumlah Forkopimda dan Forkopimca Mojosari, Bupati Mojokerto pun meletakkan batu pertama sebagai tanda pembangunan dua gedung senilai 83 milyar rupiah ini dimulai. Selanjutnya, Bupati Ikfina juga meresmikan beroperasinya APM untuk memudahkan pasien mendaftarkan diri untuk mendapatkan pelayanan kesehatan.[min.ca]

Dinkes Gelar Pertemuan Terintegrasi P2P Terpadu

Probolinggo, Bhirawa

Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Probolinggo menggelar pertemuan terintegrasi Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) terpadu tahun anggaran 2023 di Paseban Sena Probolinggo.

Kegiatan ini diikuti oleh 160 orang dari Puskesmas dan tim dari Kabupaten Probolinggo. Mereka dipandu oleh narasumber dari Dinkes Kabupaten Probolinggo, Dinkes Provinsi Jawa Timur serta Praktisi Hipnoterapi dan Komunikasi Efektif.

Selama kegiatan mereka mendapatkan materi analisa situasi program pencegahan dan pengendalian penyakit tidak menular di Kabupaten Probolinggo, analisa situasi program pencegahan dan pengendalian penyakit menular di Kabupaten Probolinggo, analisa situasi program surveilans dan imunisasi di Kabupaten Probolinggo, kebijakan dan strategi P2P dalam mendukung transformasi bidang kesehatan serta strategi operasional dalam pencapaian indikator bidang P2P.

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinkes Kabupaten Probolinggo dr. Dewi Vironica, Kamis (25/5) mengungkapkan secara umum kegiatan ini bertujuan untuk melakukan evaluasi dan perencanaan dalam rangka meningkatkan capaian bidang pencegahan dan pengendalian penyakit di Kabupaten Probolinggo.

“Secara khusus melakukan valida-

si data capaian kinerja, menyampaikan kebijakan dan strategi bidang pencegahan dan pengendalian penyakit di Kabupaten Probolinggo, menyampaikan penguatan dan strategi pencapaian indikator program pencegahan dan pengendalian penyakit serta memberikan pengetahuan tambahan untuk mendukung kinerja capaian bidang Pencegahan dan Pengendalian penyakit,” ungkapnya. Sementara Kepala Dinkes Kabupaten Probolinggo dr Shodiq Tjahjono mengatakan pembangunan kesehatan merupakan modal utama pembangunan nasional yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran, kemauan dan kemampuan hidup sehat bagi setiap orang agar terwujud derajat kesehatan masyarakat yang optimal. Program nasional yang dituangkan dalam pembangunan kesehatan juga menjadi perhatian penting dalam komitmen internasional.

“Komitmen tersebut diwujudkan melalui Sustainable Development Goals (SDGs) atau Global Goals sebagai kelanjutan dari Millennium Development Goals (MDGs), yaitu menurunkan angka kematian anak, meningkatkan kesehatan ibu, memerangi HIV/AIDS, TB dan Malaria serta penyakit lainnya,” katanya. Shodiq menjelaskan pembangunan kesehatan juga menekankan pada kesehatan sebagai hak asasi manusia, kesehatan sebagai investasi bangsa dan kesehatan menjadi titik sen-

tral pembangunan nasional. Dinkes memiliki tujuan untuk “Meningkatkan Derajat Kesehatan Masyarakat”.

“Untuk mewujudkan tujuan tersebut, Dinas Kesehatan Kabupaten Probolinggo melaksanakan berbagai program dan kegiatan dengan sasaran peningkatan kesehatan masyarakat. Hal ini mengandung makna bahwa salah satu tanggung jawab sektor kesehatan adalah menjamin tersedianya pelayanan kesehatan yang bermutu, merata dan terjangkau oleh masyarakat,” terangnya. Menurut Shodiq, dalam upaya mendukung program prioritas na-

agus pribadi/bhirawa

sional di bidang kesehatan terutama dalam pencapaian Standar Pelayanan Minimal, maka Dinkes berupaya secara berkesinambungan untuk terus meningkatkan sarana dan prasarana, kompetensi dan kualitas SDM serta melakukan standarisasi pelayanan. “Hal tersebut diharapkan mampu meningkatkan pelayanan kesehatan terutama di Puskesmas, sehingga pelayanan kesehatan dapat berjalan secara optimal dengan ditunjang kelengkapan dan ketersediaan sarana dan prasarana serta perbekalan kesehatan di seluruh Puskesmas dan jaringannya,” tambahnya.[wap.ca]

Ratusan Warga Karangasem Ikuti

Screening Kesehatan Gratis

Situbondo, Bhirawa Sedikitnya ratusan warga yang tersebar di sejumlah RT yang ada di Lingkungan Karangasem, Kelurahan Patokan, Kecamatan Kota, Kabupaten Situbondo mengikuti kegiatan screening kesehatan secara gratis, Kamis (25/5). Kegiatan peningkatan kesehatan warga tersebut dibuka dan diresmikan langsung Bupati Situbondo Karna Suswandi dengan didampingi Kadis Kesehatan dr Sandy Hendrayono serta beberapa pimpinan OPD dan Camat Kota.

Menurut Abdur Rasyid, salah satu Ketua RT setempat, kegiatan tersebut murni di inisiasi oleh Pustu Lingkungan Karangasem. Setelah dilakukan berbagai persiapan akhirnya disepakati untuk digelar dengan melibatkan ratusan warga yang ada di sejumlah RT. “Alhamdulillah kegiatan screening kesehatan secara gratis berjalan dengan lancar. Ini juga di dukung penuh Lurah Patokan dan Camat Kota,” aku Abdur Rasyid. Sementara itu, Lurah Patokan, Supriyanto mengaku lega sekaligus senang karena kegiatan screening kesehatan secara gratis berjalan dengan baik dan lancar. Supriyanto juga gembira, karena semua elemen yang ada di wilayah Kelurahan Patokan ikut mendukung penuh suksesnya acara sejak awal dibuka. “Alhamdulillah kegiatan ini berjalan sesuai dengan harapan ber-

sama. Tadi Bupati Situbondo Karna Suswandi juga ikut memberikan apresiasi atas kekompakan terselenggaranya kegiatan ini,” kupas Supriyanto.

Di sisi lain, Bupati Situbondo

Karna Suswandi melalui Kepala

Dinas Kesehatan dr Sandy Hendrayono menegaskan, kegiatan screening kesehatan secara gratis tidak hanya dilakukan di lingkungan Pustu (puskesmas pembantu)

Lingkungan Karangasem saja, tetapi juga rutin diadakan secara gratis ditiga titik setiap malam Minggu. “Ketiga titik itu diantaranya, alun alun Kota Situbondo; alun alun Kecamatan Asembagus dan alun-alun Kecamatan Besuki,” tutur dr Sandy. Mantan Direktur RSUD Besu-

ki dan Direktur RSUD Asembagus itu memastikan, setiap kegiatan screening kesehatan diadakan, selalu ditemukan penyakit kronis. Diantaranya, sebut dr Sandy, penyakit jantung, diabetes, paru paru dan penyakit kronis yang lain.

Nah dengan begitu, aku dr Sandy, tim kesehatan yang diterjunkan bisa memberikan bantuan cara mengatasi penyakit kronis tersebut. “Kami juga memeriksa kadar gula, asam urat, kolesterol dan tekanan darah yang dialami warga. Program ini merupakan program yang positif karena kami melakukan jemput bola,” pungkas dokter umum yang berdomisili di Desa/Kecamatan Bungatan itu. [awi.ca]

Jumat Pahing, 26 Mei 2023 Halaman 5
kabupaten Mojokerto sekaligus meletakan batu pertama pembangunan IGD dan Piliklinik terpadu, Kamis (25/5). wiwit Dinkes gelar pertemuan terintegrasi P2P terpadu. sawawi/bhirawa Sejumlah warga Lingkungan Karangasem, Kelurahan Patokan, Kabupaten Situbondo antri untuk mengikuti screening kesehatan secara gratis, Kamis (25/5).

KEBUDA

Menparekraf Salurkan Beasiswa Youth

Surabaya, Bhirawa

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sadiaga Salahudin Uno salurkan beasiswa program Pelatihan

Bersama Rektor UM Surabaya, Menparekraf

lewat salurkan beasiswa youtpreneurship berbasis digital untuk generasi milenial di Jatim.

Surabaya, Bhirawa

Youthpreneurship Berbasis Digital untuk Generasi Muda Jawa Timur.

Sebanyak 10 mahasiswa dari berbagai kampus mendapatkan beasiswa dengan besaran Rp. 500 ribu- Rp. 5 juta.

Dikatakan Sandi, beasiswa ini dihadirkan untuk menjawab tantangan bagi pelaku UMKM (Usaha Mikro Kecil Menengah) yang membutuhkan digitalisasi. "(Melalui) anak-anak muda justru (mereka) mempunyai imajinasi, kreasi dan inovasi. Beasiswa ini un-

3O Sekolah Sukseskan Festival Musikalisasi Puisi 2O23

Sebanyak 30 tim dari perwakilan

sekolah jenjang SMA/SMK se Jawa

Timur mengikuti lomba Festival

Musikalisasi Sastra 2023, yang digelar oleh Balai Bahasa Jawa Timur, pada (24/5/2023) siang, di Ruang Gelora

Hasta Brata Universitas PGRI Adi Buana Surabaya. Ada lima juri yang telah dihadirkan untuk menilai kreativitas siswa dalam berpusi dan bermusik.

Kelima juri memutuskan Juara I Festival Musikalisasi Puisi Jawa Timur 2023 diraih SMAN 15 Surabaya dengan total nilai 542. Disusul Juara II diraih oleh SMAN 2 Madiun dengan total nilai 530 dan Juara III diraih oleh SMAN 6 Madiun dengan total nilai 526.

Selain itu, juara harapan juga diraih oleh beberapa sekolah yang beberapa tahun terakhir ini selalu tampil pada festival. Juara Harapan I diraih oleh SMAS Cor Jesu dengan nilai 514. Juara Harapan II diraih oleh SMAN Geger Madiun. Juara Harapan III diraih oleh SMAN 1 Pagak dengan nilai 502. Juara I dan II Festival Musikalisasi Puisi Jawa Timur

2023 akan mengikuti tahap seleksi nasional Musikalisasi Puisi 2023. Kegiatan yang dibuka secara resmi oleh Rektor Universitas PGRI Adi Buana Dr. Hartono tersebut telah melalui beberapa tahap. Sebanyak 30 sekolah telah mendaftar menjadi peserta dan melalui tahap seleksi. Selanjutnya, pada 19 Mei 2023 diumumkan sebanyak 12 tim terbaik yang tampil pada acara Festival Musikalisasi Puisi. "Semoga festival ini menjadi motivator untuk adik-adik peserta dalam meningkatkan kreativitas khusunya pada apresiasi sastra." harap Hartono. Pada kesempatan yang sama pula, Rektor Unipa juga berterima kasih atas kepercayaan BBP Jawa Timur dalam menyukseskan kegiatan yang diikuti oleh siswa dari berbagai kota. Hadir mewakili Kepala BBP Jawa

Timur, Kasubag Umum BBP Jawa

Timur, Ary Setyorini, S.Pd. juga memberi sambutan dengan menjelaskan beberapa tahap yang telah dilalui oleh peserta. "Sebanyak 12 tim yang tampil pada acara Festival Musikalisasi Puisi

Unzah Genggong Workshop

Penulisan Proposal Riset Skripsi

Probolinggo, Bhirawa

Program Studi Tadris Bahasa Inggris Universitas Islam Zainul Hasan (Unzah) Genggong Kelurahan Semampir Kecamatan

Kraksaan Kabupaten Probolinggo menggelar workshop

penulisan proposal riset skripsi berbasis luaran di Auditorium KH Hasan Saifur Rizal Unzah Genggong Kelurahan Semampir Kecamatan Kraksaan. Kegiatan ini menghadirkan pemateri

Beny Hamdani selaku Ketua Program Studi Tadris Bahasa Inggris serta Dosen Pendidikan Bahasa Inggris Universitas Islam Malang M. Faruq Ubedillah.

Materi yang disampaikan sangat dibutuhkan oleh peserta workshop antara lain dasar-dasar penelitian, mencari novelty, menemukan research gap, mencari ide kajian skripsi serta cara jitu mendapatkan referensi skripsi.

Workshop penulisan proposal riset skripsi berbasis luaran ini diikuti oleh mahasiswa pada Program Studi Bahasa Inggris Unzah Genggong Kelurahan Semampir Kecamatan Kraksaan. Peserta workshop sangat antusias mengikuti workshop ini. Novi Dwi Harzanah, salah satu peserta workshop mengatakan jika kegiatan ini memberikan ilmu yang bermanfaat untuk menyelesaikan studi S1 dan mendapatkan ilmu yang baru dari pemateri. Beny Hamdani sebagai Ketua Program Studi Tadris Bahasa Inggris, Kamis (25/5) mengatakan jika agenda ini sebagai program kerja prodi sebagai implementasi rencana strategi peningkatan kompetensi mahasiswa sebagai agent of change pelopor khaira ummah nantinya. Sementara Rektor Unzah Genggong Dr. Abd. Aziz Wahab, M.Pd menegaskan, prodi akan mengadakan workshop series yang diimplementasikan setiap bulan. [wap.why]

Para pemenang bersama- sema menunjukkan pengharhaan yang diraihnya. achmad suprayogi/bhirawa

ini adalah yang terbaik dari yang paling baik." kata Ary Setyorini. Festival Musikalisasi Puisi 2023 ini melibatkan lima juri terdiri atas akademisi dan praktisi. nama-nama yang hadir sebagai juri adalah sebagai berikut. Tengsoe Tjahjono menjadi ket-

ua tim juri merangkap anggota. Selanjutnya, Sugeng Adipitoyo, Bagus Putu Parto, dan Ana Kapti juga sebagai anggota tim juri dalam festival tersebut. Satu juri berikutnya adalah peneliti BRIN sekaligus penyair dari Jawa Barat, yaitu Sarip Hidayat. [ach.why]

Perwakilan Kepala Sekolah Ikuti Google for Education Leader

Kota Madiun, Bhirawa Kegiatan Belajar-Mengajar (KBM) di Kota Madiun bakal semakin dioptimalkan. Setelah adanya fasilitas chrome book dan laptop sebanyak 14 ribu lebih untuk siswa dan guru, pendalaman akan program di dalamnya juga terus dilakukan. Salah satunya, melalui kegiatan Google for Education Leader Series Indonesia 2023 yang diikuti sejumlah perwakilan kepala sekolah di Kota Madiun.

"Jadi mulai pagi ini tadi kita mengikuti kegiatan yang digelar Google for Education yang diikuti sejumlah pemimpin pendidikan di Asia Pasifik. Jadi bukan hanya dari Kota Madiun tapi ada dari negara lain juga,'' kata Kepala Dinas Pendidikan Kota Madiun Lismawati usai kegiatan Google For Education Leader Series Indonesia 2023 di Park Hyatt Jakarta, Rabu (24/5).

Berbagai materi mengemuka dalam beberapa sesi diskusi. Mulai integrasi teknologi untuk mendukung tranformasi pendidikan di Indonesia, mempersiapkan siswa untuk era Society 5.0, hingga membangun pendidikan yang inklusif, adil, dan merata untuk semua. Tak hanya itu, juga mengemuka workshop learning ecosystem sprint.

Kegiatan diskusi juga diisi pemateri top dari berbagai negara. Mulai Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi RI, Nadiem Anwar Makarim, Head of Board of Education Toda City, Mr. Tsutomu Togasaki, Head of Board of Education Nara Prefecture Mr. Seiji Kozaki, dan lain sebagainya. Lismawati menyebut materi yang diberikan penting untuk membuka wawasan kepala sekolah dalam mengimplementasikan digitalisasi pembelajaran di Kota Madiun.

"Ada banyak materi terkait tranformasi pendidikan dalam era digitalisasi. Ini sangat penting untuk pendidikan di kota kita. Apalagi, Pemkot Madiun saat ini sudah memberikan fasilitas laptop untuk siswa dan guru,'' lanjutnya sembari menyebut Pemkot Madiun sudah memberikan 14 ribu lebih unit laptop untuk siswa dan guru.

Lismawati berharap pembelajaran dalam era digitalisasi di Kota Madiun bisa semakin dipercepat ke depan. Salah satunya, dengan mempersiapkan SDM yang mumpuni. Baik untuk siswa maupun guru pengajar. Hal itu sejalan dengan program pemerintah dalam menuju Indonesia generasi emas pada 2045 mendatang. [dar.why]

tuk menbantu mereka bukan hanya kegiatan pembelajaran dikampus.

Tapi melalui kampus merdeka mereka bisa membuat konten-konten dan membntu penjualan UMKM," ujar Sandi usai penyerahan beasiswa di Universitas Muhammadiyah (UM) Surabaya, Kamis (25/5).

Ditambahkan dia, dengan beasiswa tersebut, generasi muda akan berlomba-omba dalam kebaikan melalui konten yang dibuat tentang produk UMKM. Sekaligus bisa meningkatkan ekonomi dan menciptakan lapangan kerja. Di tahun 2024, pihaknya bahkan mentargetkan 4.4 juta lapangan kerja.

"Target (4,4 juta lapangan ker-

ja) 2024 cukup optomis terealisasi. Karena kami sudah berkeliling dari Aceh sampai Indonesia Timur. Dan Surabaya menjadi daerah nomor 2 dengan ekonomi terbesar di Indonesia. Mudahmudahan bisa tercapai dan saya sangat optimis," harap dia. Dalam kesempatan itu, Sandi menyampaikan, para generasi muda harus terus mengasah skill yang dimiliki. Sebab, tantangan youthpreneurship kedepan, yakni upskilling, reskilling yang menyesuaikan keadaan pasca pandemi. Terakhir new skilling. Di mana generasi muda harus belajar ilmu baru, dan keterampilan baru yang dibutuhkan di era digitalisasi untuk meningkatkan ekonomi digital dan mempercepat peningkatan kesejahteraan. Selain beasiswa, Sandi juga memberikan pelatihan pemasaran digital dalam membuka dan menciptakan lapangan pekerjaan. Ia juga memotivasi para pe-

Bupati Resmikan Program G

Situbondo, Bhirawa

Sebagai bagian penerapan atau implementasi Kurikulum Merdeka bagi kelas VII, keluarga besar SMP 3 Panji, Kabupaten Situbondo menggelar program Gebyar Budaya, Kamis (25/5). Kegiatan peningkatan kualitas belajar dan kreasi siswa tersebut diresmikan langsung Bupati Karna Suswandi dengan didampingi Kepala Dispendikbud Kabupaten Situbondo Siti Aisyah, di halaman SMPN 3 Panji.

Ikut hadir diantaranya, jajaran

Forkopimka Kecamatan Panji dan pengurus MKKS SMPN Kabupaten Situbondo. Gebyar Budaya, kata Bupati Karna sebagai salah satu wujud atau bentuk implementasi Kurikulum Merdeka. Menurut Bupati Karna Suswandi, kegiatan tersebut diikuti oleh siswa kelas 7 SMP 3 Panji dan dimeriahkan dengan penampilan budaya tradisi, seperti tari dan ojung khas Kabupaten Situbondo. Selain itu juga terdapat pameran karya hasil kreativitas siswa SMP 3 Panji.

Bupati Situbondo, Karna Suswandi mengatakan, kegiatan yang dilakukan oleh SMP 3 Panji sangat bagus untuk memben-

Hasilkan Foto Menarik Lewat Teknik Lighting

Photography produk dan fashion setahun terakhir banyak peminat. Lebih lagi, masa pandemi. Tak sedikit peran fotografer produk dan fashion membantu pelaku UMKM untuk meningkatkan dagangnya.

Hasil foto saja tak cukup untuk menarik peminat pembeli. Karenanya Photography Educator, Moch Rizky membagikan teknik lighting dalam memotret produk dan fashion.

Menurut pria yang akrab disapa Mochtret ini, setahun terakhir banyak orang mencari ilmu tentang pengambilan gambar untuk produk dan fashion. Salah satu alasanya, karena keadaan (kecanggihan teknologi). "(Seiring perubahan media perbelanjaan) banyak orang

mulai berjualan di market place yang membutuhkan foto. Akhirnya produk difoto secara proper dengan baik," ujar dia usai mengisi Wokrshop Product and Fashion Photography Lighting fir E-Commerce Catalogeu di Ubaya, Kamis (25/5).

Menurut Mochtret, ilmu oling dasar yang hrus dikuasi pemula adalah penggunaan lighting keras dan lembut. Kedua jenis lighting ini hasilnha bisa terlihat di wajah model atau produk yang difoto.

tuk karakter siswa yang mandiri dan berbudaya, sesuai dengan visi misi Kabupaten Situbondo. "Ini adalah hal yang positif, sebagai bentuk apresiasi kepada siswa yang telah berkarya," terang Bupati Karna. Bupati Karna mengaku ikut kagum terhadap karya yang dibuat para Siswa SMP 3 Panji. Termasuk juga penampilan kes-

enian untuk te r sehingga semak berharap acara laksanakan sehi toh oleh sekolah hal yang positif membentuk kar sebagai conto h lain. Satu kata, L Bupati Karna. Kepala Sekol

"Bagaimana lighting banyak atau sedikit. Terlalu terang atau gelap. Karakater lighting atau intensitas lighting. Dari sini fotografer bisa peka terhadap cahaya yang dia gunakan saat pemotretan," ternagnya.

Untuk lighting yang digunakan pemula, tambah dia, jika memotret orang maka lighting yang proper yang besar. Namun, jika untuk foto produk, penggunaan lampu meja belajar, atau lampu LED sudah cukup.

Peran lighting dalam pemotretan, tambahnya, sangat utama dan fundamental dari kamera. Sebab, ada karakter lighting, dan sumber cahaya. "UMKM lokal boleh cari substansi lighting murah.

Tapi jika produk ingin dijual nasional harus lighting yang

proper sesuai budget. Dengan menggunakan lighting atau studio (pemotretan) bisa dilakukan dimanapun dan kapanpun," tambah dia. Diakui Mochtret, dalam workshop kali ini peminat peserta sangat luar biasa. Dari 150 kuota yang disediakan panitia, jumlah pendaftar justru melebihi kuota. "Akhirnya kita nolak lebih dr 50 peserta. Karena untuk menjaga kualitas even," pungkas dia.

Salah satu peserta, Evelyn Patricia mahasiswa semester 4 Desain Fasion dan Produk Life Style Ubaya mengaku tertarik dengan fotography produk dan fashion. Lebih lagi, ia bergelut dengan dunia fashion, yang tentu saja akan dibutuhkan oleh dia kedepan. [why]

G A L E R I P R E S T A S I
PENDIDIKAN,
Jumat Pahing Halaman 6 Bhir Educator Photography Mochtret bagikan penggunaan teknik lighting yang menghasilkan karya foto yang menarik.
Oleh: Diana Rahmatus Sholichah, Kota Surabaya Sejumlah perwakilan kepala sekolah di Kota Madiun mengikuti kegiatan yang digelar Google For Education Leader Series Indonesia 2023 yang diikuti sejumlah pemimpin pendidikan di Asia Pasifik di Park Hyatt Jakarta. Diana Rahmatus Sholichah/bhirawa
Unzah Genggong gelar workshop penulisan proposal riset skripsi berbasis luaran. BANGKU POJOK
Aisy
SMPN
Bupati Situbondo Karna Suswandi didampingi Kepala Dispendikbud Siti Bupati Situbondo Karna Suswandi didampingi Kep hasil kreasi siswa
Sandiaga Uno
wiwit agus pribadi/bhirawa

AYAAN & OLAHRAGA

hpreneurship

serta agar dapat membuka peluang usaha untuk berwirausaha.

Menurutnya, pelatihan keterampilan youthpreneurship akan mampu menciptakan ekonomi yang lebih kuat dengan terbentuknya lapangan kerja baru. Hal ini akan mendorong mahasiswa untuk melek digital secara efektif dalam meningkatkan komunikasi modern.

"Teknologi digital memberikan dampak yang luar biasa di dunia. Pemanfaatan teknologi digital telah mampu mengubah dunia serta telah membentuk pola komunikasi tanpa sekat geografis, sehingga pada praktik bisnis, teknologi digital dapat mempercepat business process,"ujarnya.

Pada kesempatan ini, Menparekraf Sandiaga Uno lewat Superkey Consulting Group (SCG) Sandination juga menekan kerjasama dengan UM Surabaya.

Dalam implementasi kerjasama tersebut ada empat hal yang men-

jadi prioritas. Diantaranya penyelenggaraan program beasiswa pelatihan, penyelenggaraan program praktisi mengajar (praktisi sebagai dosen tamu), penyelenggaraan program kepemimpinan, karir dan bisnis dan penyelenggaraan program magang, dan penyaluran kerja.

Sementara itu, Sukadiono rektor UM Surabaya menyebut sebanyak 200 mahasiswanya mengajukan beasiswa pelatihan youtpreneurship berbasis digital yang digelar Menparekraf melalui Superkey Consulting Group (SCG) Sandination. Ratusan peserta ini akan mengikuti proses seleksk untuk mendapatkan beasiswa.

Sebagai kampus sejuta inovasi, Suko juga menyebut ketika hidup dalam dunia digital, inovasi harus terus dilakukan untuk megikuti perkembangan zaman. Hal itu sejalan dengan Muhamamdiyah yakni berkemajuan adaptif dan inovatif. [ina.why]

Subsidi Motor Listrik untuk Guru Lebih Efektif

Akademisi dari Jombang, Thamrin Bey menyebutkan, subsidi motor listrik bagi guru dan Aparatur Sipil Negara (ASN) yang bertugas di lapangan seperti Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) lebih efektif daripada kebijakan insentif mobil listrik.

Karena menurut Thamrin Bey, subsidi sesungguhnya adalah untuk masyarakat kecil. Sehingga dengan kebijakan insentif mobil listrik, subsidi yang ada pada kebijakan tersebut akan

hanya dinikmati oleh orang kaya.

"Ketika negara memberikan subsidi, yang mau beli mobil pasti orang kaya. Disubsidi sampai 70 Juta per unit ini kan luar biasa, sementara orang miskin tidak membeli mobil," kata Thamrin Bey, Kamis (25/05). Beber dia, jika para guru diberikan subsidi

pembelian motor listrik, maka dari sudut pandang percepatan sosialisasi bebas emisi, akan cepat mengena karena jumlah guru yang menggunakan motor banyak, dan dari sisi kepantasan penggunaan subsidi juga mengena.

"Kalau insentif motor (listrik), kalau saran saya, cobalah insentif motor itu diberikan kepada guru. Guru kan wajar sekali, guru kan banyak pakai motor," ulas Thamrin. Thamrin Bey berpendapat, kalaupun kebijakan insentif mobil listrik yang bertujuan mengurangi emisi gas buang dan memasyarakatkan energi yang terbarukan itu tetap 'landing', maka seharusnya negara memberikan contoh terlebih dahulu dalam penggunaan mobil listrik.

"Kalau negara yang mencontohkan, maka negara harus menyiapkan mobil-mobil dinas dengan mobil listrik. Katakanlah pejabat eselon II," ujar Thamrin Bey. Sementara itu, Aktivis

Himpunan Mahasiswa Islam (HMI), Syarif Abdurrahman mengatakan, ide tentang

mobil listrik sebenarnya sangatlah bagus, apalagi Indonesia memiliki cadangan bahan baku untuk membuat baterai yang cukup banyak. "Ini nilai plus untuk mulai di mobil listrik. Hanya saja infrastruktur penunjang kendaraan listrik di Indonesia masih terbatas," kata Syarif Abdurrahman.

Gebyar Budaya SMPN 3 Panji

us ditingkatkan in dikenal. "Saya serupa terus dingga bisa diconhan lain. Semua diharapkan bisa akter siswa. Ini untuk sekolah anjutkan," imbuh ah SMP 3 Panji

Situbondo, Guretno menjelaskan, saat ini SMP 3 Panji merupakan sekolah penggerak yang ada di Kota Santri Pancasila Situbondo.

Ini mengacu pada SK Dirjen Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah Nomor 03.01 tahun 2022 tanggal 14 Januari 2022. "Ya berdasarkan hal itu, ini menjadi kewajiban kami sebagai sekolah penggerak.

Untuk itu kami melaksanakan kurikulum merdeka dalam pembelajaran pada angkatan tahun 2022/2023 ini," aku mantan Kepala SMPN 6 Situbondo itu. Masih kata Guretno, salah satu program dalam kurikulum merdeka, diantaranya mewujudkan project penguatan profil pelajar pancasila. "Untuk itu kami ingin membentuk anak didik kami disiplin, kreatif, mandiri dan menjadi entrepreneur atau berjiwa wirausaha," kupas Guretno. Guretno menandaskan, saat ini khusus siswa kelas 7 SMP 3 Panji juga mempelajari tentang pentingnya berdemokrasi. "Kita sudah ada MOU kerjasama dengan beberapa kepala desa di wilayah Kecamatan Panji. Tujuannya agar siswa bisa dilibatkan dalam praktik berdemokrasi," pungkas Guretno. Selama program gebyar budaya ditampilkan, ratusan masyarakat setempat bersama guru serta kepala sekolah disuguhi aneka penampilan tari tarian khas Situbondo. Siswa juga disuguhi atraksi kesenian macan macanan sehingga suasana peresmian gebyar budaya semakin menarik dan menghibur. [awi.why]

“Ketika negara memberikan subsidi, yang mau beli mobil pasti orang kaya. Disubsidi sampai 70 Juta per unit ini kan luar biasa, sementara orang miskin tidak membeli mobil.”

"Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di Indonesia baru terdapat sekitar 129 unit. Hal itu dapat dikatakan bahwa penunjang kendaraan listrik di Indonesia saja masih terbatas. Kekurangan nanti malah membuat negara bakal lebih banyak menggelontorkan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN)," beber Anggota Lembaga Pers Mahasiswa Islam HMI tersebut. Menurut dia, banyak pihak yang tidak suka dengan ide penerapan mobil listrik, khususnya pemain mobil BBM dan pengusaha tambang minyak. Hal itu kata Syarif Abdurrahman, merupakan persoalan yang harus diselesaikan pemerintah agar tidak ada konflik baru. "Selain itu, mobil listrik perlu dimulai dari pemerintahan. Sementara kementerian keuangan menyampaikan jika 2023 ini tidak ada anggaran untuk membeli mobil listrik yang harganya cukup mahal," ungkapnya. [rif.why]

Merdeka Berkarir Harus Dimiliki Lulusan Mahasiswa

Surabaya, Bhirawa

Merdeka belajar harus dibarengi dengan merdeka berkarir. Hal ini ditekankan Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak. Menurutnya merdeka belajar merupakan awal menuju merdeka berkarir. Sebab, posisi apapun bisa diraih sekarang jika memiliki prestasi atau achievement (pencapaian).

"Artinya kalau merdeka belajar, tapi karirnya gak merdeka ya percuma. Dulu karir mulai dari staf, supervisor, kemudian asisten manajer dan seterusnya. Tapi sekarang tangga karir jauh lebih flat," ujarnya saat menjadi Keynote Speaker Career Center Officer Program (CCOP) Indonesian Career Center Network (ICCN) Wilayah Jawa Timur, Kamis (25/5).

Mantan Bupati Trenggalek ini menambahkan paradigma berkarir saat ini sudah berubah drastis. Hal ini menjadi kesempatan perguruan tinggi untuk berbenah.

"Kampus jangan menjadi ivory tower (menara gading), artinya yang ngerti bahasa orang kampus ya cuma orang kampus saja. Tantangan di lapangan hanya sebatas pembahasan tapi tidak pernah diterapkan. Ini yang coba digagas oleh Mas

Menteri (Nadiem Makarim) bagaimana merdeka belajar ini lebih aplikatif," jelasnya. Emil mengatakan dalam merdeka berkarir, tidak boleh lagi ada istilah salah jurusan. Ia berpendapat saat ini yang terpenting adalah mencoba untuk omni disiplin tidak lagi mono disiplin.

"Yang harus dipahami bagaimana saat ini generasi muda ini bisa lebih fleksibel. Masa depan tidak bisa divonis dari 4 tahun kuliah. Ada banyak cara menjemput peluang

tanpa harus meratapi salah jurusan. Makanya kalau saat ini sudah eranya digital, orang harus ngerti information teknology (IT) meskipun cuma sedikit. IT juga harus diimbangi dengan komunikasi," katanya.

Dikatakan Emil, perlu adanya agility atau keluwesan dalam program merdeka berkarir. Merdeka belajar, katanya, mencoba mengeluarkan seseorang dari keterkungkungan untuk merdeka berkarir.

"Apalagi hal-hal yang sifatnya

sangat technical sudah tergantikan oleh kecerdasan buatan artificial intelegence (AI)," imbuh dia. Untuk mendukung merdeka berkarir, lanjut Emil, Pemerintah Provinsi Jawa Timur mengembangkan program Millenial Job Center (MJC) yakni sebuah program yang berusaha memecahkan dua hal dalam satu program. Ini tentu memberi peluang bagi banyak anak muda yang saat ini menguasai teknologi digital. Salah satunya menjadi freelancer profesional. Sementara itu Presiden Indonesia Career Center Network (ICCN), Teddy Indira Budiwan mengatakan, mayoritas perguruan tinggi tidak mengatur atau mempersiapkan dengan baik mahasiswanya setelah lulus. Saat ini, ICCN sementara sudah menggandeng 500 lebih perguruan tinggi untuk merancang pelaksanaan program pembinaan karir bagi lulusannya, demi menurunkan angka Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT). "Harapannya para mahasiswa dan lulusan dapat merancang peta karir (jenjang karir) dengan baik, sehingga dapat menjadi insan yang Merdeka Belajar dan Merdeka Karir yang paripurna," jelasnya. [ina.why]

Ruwiyono Terpilih Jadi Ketua MI Tuban

Tuban, Bhirawa Pengurus Cabang (Pengcab) Muaythai Indonesia (MI) KONI Kabupaten Tuban, menggelar Musyawarah Kabupaten (Muskab)

II untuk memilih ketua Umum periode 2023-2027. Dalam Muskab yang dihadiri langsung oleh Ketua Pengprov MI Provinsi Jawa Timur, Baso Juherman beserta tim ini, Ruwiyono, Ketua Umum MI Tuban sebelumnya, kembali terpilih secara aklamasi sebagai Muaythai Indonesia Kabupaten Tuban.

Saat dikonfirmasi, Ketua MI Tuban terpilih, Ruwiyono menyampaikan, beberapa hal yang menjadi target terdekat Muaythai Tuban. Pertama, ia akan membuat olah raga Muaythai Tuban semakin berprestasi. Salah satunya dengan meningkatkan intensitas latihan atlet menjadi lima kali dalam seminggu.

Selain itu, atlet MI Tuban juga akan mengikuti liga Muaythai Ja-

tim yang diselenggarakan setiap bulan.

"Keikutsertaan ini menjadi salah satu persiapan menuju Porprov Jatim 2023 pada September mendatang," sambungnya. Disampaikannya, pada Porprov 2023, MI Tuban menargetkan dua medali emas dari total empat atlet yang diproyeksikan mengikuti Porprov VIII Jatim 2023.

Ditambahkan pria penyuka Burung Love Bird ini, selain fokus prestasi, MI Tuban juga akan memperhatikan pembinaan atlet Muaythai di usia Kadet, Junior dan Senior.

Sementara itu, Ketua Umum Muaythai Indonesia Provinsi Jawa Timur, Baso Juherman berharap, setelah terpilihnya kembali ketua MI Tuban, ada pengurus lain yang memang selalu memberikan support. "Terutama para pengusaha di Tuban," jelasnya. Sebab, lanjut Baso, Cabor apapun tanpa ada sup-

port dana dan kebutuhan moril lain, akan susah untuk berkembang dan maju. Disisi lain, Baso juga mengapresiasi semangat pengurus Muaythai Tuban.

"Pasalnya, saat ini di Tuban sudah ada empat Camp MI yang rutin melaksanakan pembinaan sekaligus melahirkan atlet berprestasi di Kabupaten Tuban," bebernya.

Wabup RB Fattah Jasin Lepas Kontingan KORMI ke Forda

Pamekasan, Bhirawa

Wakil Bupati Pamekasan, RB Fattah Jasin melepas kontingan Komite

Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI) kabupaten Pamekasan untuk berlaga Festival Olahraga Daerah (Forda) ke I Jawa Timur di Malang.

"Kita syukur kepada Allah SWT dan menyampai shalawat kepada nabi Muhammad SAW, agar rezeki kita, syafaat kita beberapa hari untuk berkompetisi. Memang kita ini juara, tetapi tujuan bagaimana KORMI kabupaten Pamekasan menjadi bagian wadah masyarakat kita," amanah Wabup di Phandapa Ronggosukowati

Pamekasan, Kamis (25/5).

Menjadi wadah itu, yaitu bagaimana mengoordinasikan masyarakat Pamekasan yang berjumlah 800 ribu jiwa menjadi bagian penting KORMI dibina dan dikembangkan sesuai Undang-undang Nomor 3 Tahun 2005 ttg Sistem Keolahragaan Nasional. Lebih lanjut, tugas KORMI mulia, sesuai Undang-undang harus membi-

na dan mengembangkan olahraga rekreasi masyarakat maka pemerintah selalu ada di depan bersama KORMI kabupaten Pamekasan. "Pemerintah punya kepentingan dengan KORMI dan masyarakat.

Karena Bupati yang hebat ini tidak didukung masyarakat yang stabil dan

sehat maka tidak mungkin terjadi pertumbuhan yang sehat untuk menumbuhkan ekonomi masyarakat," kata RB Fattah Jasin, mantan Kepala Bappeda Jatim ini. Kalau KORMI tidak memaksimalkan, mana bisa menumbuhkembangkan ekonomi. Maka pasti pendidikan

tidak akan mendapatkan indeks pembangunan manusia yang tinggi. Tidak hanya itu, karakter masyarakat dibentuk oleh namanya olahraga rekreasi masyarakat di kabupaten Pamekasan. Karenanya KORMI mampu mewadahi kegiatan olahraga untuk masyarakat. Pemerintah ada di dalamnya maka dunia usaha harus kita rangkul bersamasama menggerakkan organisasi KORMI agar ada efek inklusif.

Kalau KORMI semakin jaya, semakin baik dan direspon oleh masyarakat begitu besar. Oleh karenanya, kita bersama-sama KORMI untuk harus meningkatkan mensejahterakan masyarakatnya Pamekasan melalui dunia usaha yang sehat. Wabup mengatakan, berbicara dunia usaha. Waktu kita kena Covid selama Tiga tahun, kabupaten lain di Madura tidak ada pertumbuhan ekonomi. Sebuah pergerakan ekonomi setelah Satu tahun Covid, pertumbuhan ekonomi Pamekasan 3 persen, bahkan sekarang 4,6 persen. [din.why]

Baso berpesan, atlet atlet Muaythai di Kabupaten Tuban dan di seluruh Provinsi Jawa Timur lainnya, bisa memanfaatkan liga Muaythai yang rutin dilaksanakan setiap bulan oleh MI Jatim. Liga tersebut diharapkan menjadi wadah dan tolok ukur atlet muaythai Jatim dalam mengembangkan kemampuan mereka masing-masing. [hud.why]

Disperpusip Gelar Talkshow Mendongeng untuk Anak

Probolinggo, Bhirawa

Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Disperpusip) memanfaatkan momen Hari Buku Nasional dengan menggelar talk show mendongeng untuk anak. Kegiatan yang diikuti oleh taman posyandu di 5 kecamatan se kota ini digelar di Gedung Puri Manggala Bhakti.

Mewakili Bunda Literasi Aminah Hadi Zainal Abidin, Kepala Disperpusip Wahono Arifin membuka acara tersebut. Ia mengatakan bahwa pembangunan Sumber Daya Manusia harus memiliki budaya literasi. Ini merupakan unsur terpenting dan harus ditanamkan sejak dini kepada anak-anak. "Budaya literasi tidak serta merta tumbuh dalam keseharian anak. Agar mereka mempunyai karakter yang baik, serta memiliki minat membaca, dibutuhkan peran keluarga. Moral, perilaku, dan sikap prososial juga harus diajarkan sejak dini, karena akan memupuk sifat memahami orang lain dan empati yang sangat tinggi terhadap sekitarnya," ujarnya, Rabu (24/5). Ia juga menjelaskan tentang bentuk penerapan prososial oleh orang tua, yang dapat dilakukan dengan mendongeng. Mendongeng akan membentuk rasa ingin tahu, mengembangkan sisi imajinatif anak, serta mengajarkan budi pekerti kepada anak. [wap.why]

, 26 Mei 2023 Halaman 7 awa
Ruwiyono Ketua Pengcab Muaythai Indonesia (MI) Kabupaten Tuban saat bersalaman dengan Ketua Pengprov MI Provinsi Jawa Timur, Baso Juherman usai Muskab II di Aula Kantor KONI Tuban. ah saat meresmikan program gebyar budaya di SMPN 3 Panji, Kamis (25/5). sawawi/bhirawa ala Dispendikbud Siti Aisyah saat meninjau stand N 3 Panji, Kamis (25/5). Wagub Emil mengajak lulusan mahasiswa memiliki merdeka berkarir untuk tantangan kedepan.
S O S O K
Thamrin Bey POJOK DAERAH Wabup Pamekasan RB Fattah Jasin, bersama pimpinan DPRD, Kadisporapar Achmad Kusairi, Ketua KONI Pamekasan, Ketua KORMI Pamekasan, Sapto Wahyono, berfoto bersama.

JATIM MEMBANGUN

Telat Bayar, 1.050 Sambungan

Jargas di Bojonegoro Dicabut

Bojonegoro, Bhirawa

Ribuan meteran pelanggan jaringan gas (Jargas) di Kabupaten Bojonegoro terpaksa dicabut oleh Perusahaan Gas Negara (PGN). Setidaknya 1.050 sambungan jargas, karena pelanggan telat bayar atau menunggak tagihan gas hingga tiga bulan.

“Jumlah pelanggan kita seharusnya 10 ribu tersebar di tiga Kecamatan di Kabupaten Bojonegoro, yakni Kecamatan Bojonegoro, Ngasem, dan Gayam. Tetapi sampai saat ini, sebanyak 1.050 pelanggan kita putus karena sudah menunggak,” ungkap Area Head PGN Bojonegoro, Mochamad Arif, kemarin (25/5).

Dia mengatakan, para pelanggan jargas rumah tangga harus membayar tagihan gas tepat waktu. Karena jika bayarnya terlambat sebulan otomatis akan dikenakan saldo atau piutang. Sehingga bayar tagihan gas bisa sampai dobel bahkan tiga kali lipat kalau setiap bulannya nunggak.

“ Setiap bulan rata-rata ada 800 pelanggan jargas yang nunggak tagihan gas. Jumlah itu dari rata-rata mulai awal jargas gas on Februari 2022 lalu,” terangnya.

Lebih lanjut, Arif menuturkan, penyebab dicabutnya meteran jargas tersebut karena para pelanggan menunggak tagihan hingga melewati batas waktu atau tiga bulan. Pelanggan menunggak bayar tagihan karena mengabaikan dan ada warga yang ekonominya rendah.

“ Rata-rata wilayah yang menunggak dan paling banyak dicabut di Kecamatan Gayam, yakni pelanggan di Desa Jelu, Bandungrejo, dan Beged,” ucapnya. [bas.gat] Petugas saat

Majukan Industri Halal Daerah, Kota Batu Wajibkan RPH Bersertifikasi Halal

Kota Batu, Bhirawa

Penyediaan produk daging halal sangat dibutuhkan dalam memajukan dan mengembangkan industri halal di Daerah. Agar penyediaan ini terpenuhi maka diperlukan pula Rumah Potong Hewan (RPH) yang memenuhi standar higienitas dan halal. Karena itu Pj Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai terus mendorong RPH Kota Batu bersertifikasi halal.

Kamis (25/5), Pj Wali Kota Batu mengunjungi RPH Kota Batu yang berlokasi di Kecamatan Junrejo. Hal ini berkaitan dengan upaya untuk memajukan industri halal dan meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD).

“Kita ingin mewujudkan RPH kita ini bersertifikasi halal. Dengan sertifikasi halal, kita akan lebih mudah dalam memajukan dan mengembangkan industri halal, khususnya dalam penyediaan daging halal,” ujar Aries.

Ia meminta pada bulan Juni ini seluruh proses sertifikasi dipenuhi. Meskipun target dari Majelis Ulama Indonesia (MUI) seluruh RPH harus bersertifikasi halal di Tahun 2024, namun ia menginginkan agar di Kota Batu ada percepatan proses sertifikasi halal RPH.

Dengan sertifikasi halal, ia berharap PAD dari RPH juga akan meningkat. Bukan hanya untuk konsumen Kota Batu, tetapi bisa juga melayani dari berbagai daerah sekitar.

Ditambahkan Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Kota Batu, Heru Yulianto

KELANA JATIM

bahwa pada tahun ini proses sertifikasi dan teknis

NKV melalui BPPOM dan MUI sedang dilakukan. Salah satu persyaratan adalah dengan melakukan penambahan bangunan sesuai persyaratan.

“Ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi dalam proses pengajuan NKV dan proses sertifikasi halal RPH. Khusus untuk penambahan bangunan, kita masih proses lelang di BLP dalam rehabilitasi bangunan,” ungkap Heru.

Diketahui, RPH Junrejo merupakan satu-satunya RPH yang dimiliki Kota Batu. RPH ini memiliki kapasitas pemotongan 10 ekor sapi per hari dengan jumlah pegawai sebanyaj 11 orang. Saat ini RPH ini belum memiliki sertifikasi halal dan Nomor Kontrol Veteriner (NKV).

Namun demikian, RPH Junrejo telah memiliki 2 orang juru sembelih halal (Juleha).

RPH Kota Batu memiliki kontribusi dalam Pendapatan Asli Daerah senilai Rp 88,5 juta per tahun. Adapun pada realisasi pada Triwulan I Tahun 2023 target PAD sudah tercapai 16,7 persen. [nas.gat]

Seimbangkan Pembangunan Fisik dan Spiritual Untuk Rajut Harmonisasi Berkeadilan

Lamongan, Bhirawa

Menyongsong Hari Jadi Lamongan (HJL) yang ke-454 , Bupati Lamongan Yuhronur Efendi beserta jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Lamongan melakukan ihtiar spiritual dengan berziarah ke makam leluhur Lamongan. Hal tersebut bertujuan untuk menyeimbangkan pembangunan fisik serta pembangunan lahir batin masyarakat Lamongan dalam merajut harmonisasi untuk Lamongan yang berkeadilan.

Masuk Musim Mancaroba

DLH Intens Penyiraman Taman

Pasuruan, Bhirawa

Pemkab Pasuruan mulai melakukan peningkatan penyiraman terhadap taman-taman yang ada wilayahnya. Peningkatan penyiraman penting dilakukan, mengingat kondisi hujan mulai berkurang.

Kepala DLH Kabupaten Pasuruan, Heru Ferianto menyampaikan kegiatan penyiraman taman di Kabupaten Pasuruan untuk memastikan taman-taman yang ada, supaya terpelihara dengan baik.

Atau jangan sampai kering hingga mati. Penyiramannya bisa sekali, bahkan bisa dilakukan dua kali.

“Penyiraman taman-taman kini kita intensifkan. Sebab, saat ini musim penghujan sudah mulai reda dan saat ini mulai memasuki pancaroba,” ujar Heru Ferianto, Kamis (25/5). [hil.gat]

“Menyambut Lamongan sudah berusia 454 tahun kita awali dengan ziarah ke tokoh pendahulu, melalui kegiatan ini dapat dijadikan media untuk seimbangkan pembangunan fisik dan non fisik berupa membentuk mental spiritual masyarakat. Karena lembangunan yang sepenuhnya ialah pembangunan lahir dan batin,” tutur Bupati yang akrab disapa Pak

Yes saat berziarah, Kamis (25/5) di Makam Mbah Sabilan, Mbah Punuk, dan Mbah Lamong yang bertempat di Kelurahan Tumenggungan Kecamatan Lamongan. Ditegaskan orang nomor 1 di Kota Soto bahwa perjuangan yang telah dilakukan para pendahulu untuk Kabupaten Lamongan patut diteladani dan dijadikan spirit mo-

tivasi oleh generasi selanjutnya agar semakin meningkat dalam menciptakan kemaslahatan bagi masyarakat Lamongan.

“Jasa para leluhur harus kita teladani dan jadikan spirit motivasi

Potensi Wisata Sawah “Padi Padi” Desa Taman Jrengik

Alam, menjadi salah satu pilihan wisata keluarga, salah satunya wisata alam dengan hamparan sawah dipenuhi padi, di Desa Taman, Kecamatan Jrengik, Kabupaten Sampang Madura, Jawa Timur. Destinasi Wisata ini prospektif dan satu-satunya di Madura.

Selain dikelola melalui BUMDES

setempat secara profesional, Wisata

Sawah “Padi Padi” dilengkapi dengan fasilitas menggiurkan dan akan membuat betah para Pegunjung

yang mendatanginya

Seperti penataan yang apik dengan lokasi, dikelilingi hamparan sawah yang menghijau, Resto dengan menu ala Madura serta Spot Selfy.

Didukung lagi dengan akses jalan yang hanya 250 m dari jalan Raya (Gapura Desa Taman), dengan lahan

Parkir yang luas dikelilingi sejumlah

Gazebo tempat bersantai menikmati

kuliner ala Masakan Madura serta

tempat Meeting kapasitas sedang.

Salah satu tokoh masyarakat Desa

Taman, MUARIF, S.A.P, Destinasi

Alam dengan hamparan sawah, akan dilaunching Agustus 2023 ini, namun meski belum di launching antosias pengunjung cukup tinggi, bahkan pada hari libur semakin banyak yang datang. Kamis (25/5).

“Selain tempat yang sangat bagus, kami bersama pemerintah Desa Taman, menampung produk Unggulan dan produk Rumahan di Kecamatan Jrengik sehingga akan mendorong pemberdayaan maupun peningkatan Usaha dan Ekonomi bagi pelaku UMKM setempat”.jelasnya.

Lanjut MUARIF, lokasi dari Wisata Sawah “Padi Padi” ini merupakan tanah pecaton Desa Taman “Eman jika tidak terkelola dan menjadi lahan yang bernilai Ekon-

omis, karena selain mengangkat nama Desa dan Kecamatan juga berpotensi menaikkan Pendapatan Desa,” imbuhnya Diungkap oleh Muarif, sebelumnya banyak tanah pecaton yang belum tergarap maksimal dan belum bernilai Ekonomis, kini perlahan mulai tergarap melalui BUMDES dari Dana Desa seperti Lapangan Futsal yang dikelola oleh Karang Taruna, Wisata Sawah “Padi Padi” dan selanjutnya Kolam Pancing “Untuk branding serta Spot Selfy “Sampang Hebat dan Mertabat” diatas perbukitan masih menunggu kepastian dari Pihak terkait, tetapi jika tidak terlaksana akan mencobanya perlahan sesuai kemampuan yang ada dengan menggalang Konsultan serta Tim Tekhnis warga Desa Taman yang berada di luar Daerah”tambahnya. Ia mengaku melalui pendekatan yang dilakukan oleh Pemerintah-

dalam menciptakan kejayaan Lamongan yang berkeadilan dan semakin megilan,” tegas Pak Yes. Riwayat penentuan tanggal HJL sendiri diambil dari hari diwisudanya Rangga Hadi atau yang bergelar Tumenggung

alimun hakim/bhirawa

Surajaya menjadi Adipati Lamongan yang dilakukan dalam pasamuan agung di tahun 976 H tepatnya pada Hari Kamis Pahing tanggal 10 Dzulhijjah 976 H atau bertepatan dengan 26 Mei 1569 Masehi. [aha.yit.gat]

wisata

ini harus mendapat dukun-

Jumat Pahing 26 Mei 2023 Halaman 8
an Desa terhadap Ulama, Para Tokoh dan masyarakat gagasan itu mendapat dukungan tetapi ada hal prinsip menyangkut Kultur Sosiologi yang harus dipertimbangkan untuk tidak dilakukan. “Kami berharap potensi sawah gan dari pemerintah, baik pemerintah daerah dan pusat, untuk saat ini pengembangan wisata sawah butuh perhatian dari pemerintah, Karena kalau hanya diambilkan dari dana desa tidak mencukupi,”harapnya. [lis.gat] Suasana wisata alam sawah padi, Desa Taman Jrengik Sampang. nurkholis/bhirawa menunjukan meteran sambungan jargas yang telah dicabut di Bojonegoro. achmad basir/bhirawa Pj Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai saat mengunjungi RPH Kota Batu yang berlokasi di Kecamatan Junrejo, Kamis (25/5). anas bachtiar/bhirawa Bupati Lamongan Yuhronur Efendi beserta jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Lamongan melakukan ihti ar spiritual dengan berziarah ke makam leluhur Lamongan. Kondisi taman-taman di median jalan di Kecamatan Bangil, Kabupaten Pasuruan yang akan terus diintensifkan terkait penyiraman tamannya. hilmi husain/bhirawa

Mabes TNI AD Tinjau Langsung TMMD di Bondowoso

Bondowoso, Bhirawa

Guna memastikan jalannya pembangunan dengan baik, TNI Manunggal Membantu Desa (TTMD) Bondowoso yang telah berjalan setengah bulan, tim pengawasan dan evaluasi (Wasev) Markas Besar TNI AD melakukan peninjauan progress pembangunan.

Diketahui bahwa program

TNI Manunggal Membantu Desa (TTMD) di Bondowoso telah melakukan pembangunan fisik dan non fisik di Desa Kerang, dan Desa Pecalongan, Kecamatan Sukosari.

Pada kesempatan itu, Sahli

TK III Pamen Ahli bidang Komsos, Katim Wasev (Pengawasan dan Evaluasi) Mabes

TNI AD Mayjend Widhioseno, meninjau langsung TMMD itu di dua desa di Bondowoso pada Kamis (25/5).

Bersama Komandan Kodim

0822 Letkol Arm Suhendra Chipta, juga turut mendampingi Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Bondowoso, Haeriyah Yuliati, Plt. Asisten III Pemkab M. Imron mewakili Bupati Bondowoso, serta sejumlah kepala OPD dan Pejabat Utama (PJU) Kodim 0822. Saat dikonfirmasi, Mayjend Widhioseno, menjelaskan, pihaknya sangat apresiasi gotong royong antara masyarakat dan 150 an personil TNI yang turun terlihat guyub. Karena

memang pihaknya menyebut, TMMD ini tujuannya yakni TNI membantu masyarakat.

“Membuat masyarakat senang, yang kemudian kita harapkan animo masyarakat terhadap TNI-Polri makin banyak,” ungkapnya.

Dijelaskannya, bahwa pihaknya melakukan pembangunan di dua desa tersebut karena beberapa faktor. Mulai dari kondisi desa, hingga melihat desa ini yang masuk dalam lokasi khusus (Lokus) Stunting.

Pantauan di lokasi, sejumlah pembangunan fisik di antaranya yakni membangun mushola, tugu desa, pembangunan pos kamling, perbaikan bahu jalan, MCK, dan perbaikan rumah tidak layak huni (Rutilahu), pengerasan jalan, pavingisasi, perbaikan kolam.

Sementara sejumlah pembangunan non fisik sendiri meliput sunatan massal, baksos, penyuluhan KB, suntik vaksin ternak, edukasi masyarakat tangguh bencana, edukasi penanganan pemadaman kebakaran serta, rekam KTP ulang.

Sementara, Kepala DPMD Bondowoso, Haeriyah Yuliati mengatakan, bahwa pembangunan fisik memang belum ada yang selesai 100 persen. Namun, pihaknya menargetkan h5 penutupan (penutupan tanggal 8 Juni 2023-red) pembangunan fisik bisa tuntas. Namun, kembali pada faktor cuaca.

Kata dia, jika dilihat dari sisi tenaga dinilainya tidak ada kendala. “Kalau dari sisi tenaga tak ada masalah,” jelas Haeriyah sapaan akrabnya itu. [san.gat]

Optimalkan Keselamatan Lalu Lintas, Dishub Gelar Operasi Gabungan di Jalan Kota

Kota Madiun, Bhirawa

Dinas Perhubungan Kota Madiun bersama tim gabungan dari Polres Madiun Kota, Denpom V/I Brawijaya, dan Satpol PP Kota Madiun menggelar inspeksi keselamatan lalu lintas.

Operasi ini digelar di simpang empat ringroad Madiun – Jalan Jenderal Urip Sumoharjo pada Kamis (25/5). Dalam kegiatan tersebut, petugas melaksanakan pengecekan detail untuk meningkatkan keselamatan lalu lintas.

‘’Kegiatan ini kami laksanakan secara berkala demi keselamatan bersama. Khususnya, pengendara di jalan raya,’’ ujar Kasi Keselamatan Lalu Lintas Dinas Perhubungan Kota Madiun, Suprapto.

Kegiatan inspeksi, menurut Suprapto, akan dilaksanakan hingga 31 Mei 2023. Namun, petugas menentukan lokasinya secara acak. Harapannya, tidak terjadi kebocoran informasi lokasi inspeksi yang akan diselenggarakan.

Adapun pemeriksaan yang dilakukan meliputi dokumen izin penggunaan kendaraan seperti SIM dan STNK. Kemudian, kondisi kendaraan, dan hasil uji KIR. ‘’Kami harap masyarakat bisa memahami dan menaati peraturan lalu lintas,’’ imbuhnya.

Sementara itu, Kanit Patroli Satlantas Polres

Madiun Kota Ipda Estin Dian Marsasi menjelaskan bahwa dalam kegiatan sinergi ini mereka juga melakukan penindakan terhadap pengendara yang tidak taat aturan.

‘’Kegiatan ini kami lakukan khususnya di lokasi yang tidak tercover dengan tilang elektronik,’’katanya. [dar.gat]

KELANA JATIM

Kota Madiun bersama tim gabungan dari Polres Madiun Kota, Denpom V/I Brawijaya, dan Satpol PP Kota Madiun men ggelar inspeksi keselamatan lalu lintas simpang empat ringroad Madiun – Jalan Jenderal Urip Sumoharjo pada Kamis (25/5) seperti foto diatas.

Polisi RW dan Kades Fasilitasi Kasus

Hukum Melalui Wadah Omah Rembuk

Situbondo, Bhirawa

Kolaborasi dan Sinergitas Polisi RW Polsek Kendit Polres Situbondo dengan Babinsa dan Aparatur Pemerintah Desa mulai digalakkan. Salah satu contohnya, gabungan elemen itu menyelesaikan permasalahan kasus pencurian pisang di lahan tegal Blok Luwang, Desa Rajekwesi Kecamatan Kendit, Kabupaten Situbondo, Kamis (25/5).

Mediasi tersebut digelar melalui wadah Omah Rembuk yang bertempat di Kantor Desa Rajekwesi, Kecamatan Kendit Kabupaten Situbondo, Kamis (25/5). Hadir dalam mediasi diantaranya Kades Rajekwesi Suliyanto, Polisi RW Aipda Eko Andy Prasetio, Babinsa Serda Asaldin Mafinanik, Kepala Dusun Krajan Timur, Kepala Dusun Krajan Barat, Kepala Dusun Tubo Barat, Perangkat Desa dan Kedua Belah Pihak Warga Masyarakat Desa Rajek Wesi.

Menurut Kapolsek Kendit Iptu Suryanto, penyelesaian masalah dilakukan berdasarkan laporan masyarakat yang sering kehilangan pisang di salah satu kebun. Bahkan kejadian tersebut terjadi sejak tahun 2022 dan pada Maret 2023 pemilik lahan melihat langsung tetangga yang mengambil pisang yang masih melekat di pohonnya.

Melihat kejadian tersebut, pemilik lahan ASM menegur pelaku LSR dengan maksud diselesaikan secara kekeluargaan. Namun pelaku tidak ada itikad baik untuk klarifikasi atau meminta maaf atas perbuatan yang tertangkap tangan mencuri pisang di kebun milik korban. Selanjutnya kejadian tersebut dilaporkan ke pihak Aparatur Desa. “Polisi RW lalu berkoordinasi dengan Kades, Babinsa dan Aparatur Desa lain untuk menyelesaikan permasalahan warga dengan mediasi melalui wadah Omah Rembuk,” ungkap Suryanto.

Hasilnya, lanjut Suryanto, pihak pelaku mengaku dan minta maaf serta berjanji tidak mengulangi perbuatan mencuri. Pelaku, lanjutnya, siap mengganti uang sebesar 2 juta rupiah atas kerugian pemilik pisang yang dicuri selama kurun waktu 2022 Sampai 2023. “Alhamdulillah problem solving berjalan lancar. Ini setelah Polisi RW memanfaatkan Omah Rembuk sebagai tempat menyelesaikan permasalah di desa. Dengan adanya Omah Rembug supaya permasalahan di desa dapat di selesaikan dengan musyawarah. Harapannya jangan sampai berlanjut ke ranah hukum sehingga di desa tetap kondusif,” pungkas Suryanto. [awi.gat]

Bojonegoro, Bhirawa Untuk memelihara kemampuan, sekaligus meningkatkan profesionalisme prajurit dalam pengetahuan teritorial, Komando Distrik Militer (Kodim)

pai dengan 26 Mei 2023. Yang mana kegiatan tersebut, merupakan salah satu siklus program latihan tahunan bertujuan untuk memelihara dan meningkatkan kemampuan teknis teritorial bagi

personel Babinsa jajaran Kodim 0813 Bojonegoro dalam melaksanakan tugas sebagai aparat kewilayahan. “ Kegiatan ini untuk memberikan kemampuan para Babinsa jajaran Kodim 0813 Bojonegoro, agar mampu melaksanakan tugas di lapangan dengan baik dan benar,” kata Kapten Inf Andi Siswanto, selaku Komandan Latihan (Danlat), kemarin (25/5). Sebagai Aparat Komando Kewilayahan (Apkowil), menurut Danlat, seluruh personel Babinsa dituntut mempunyai kualitas dan kemampuan teknis teritorial yang dapat diandalkan diantaranya mampu dan memahami 5 (Lima) Kemampuan Teritorial (Puanter) yakni Sikap Teritorial serta Metode Pembinaan Teritorial (Binter) sebagai pedoman bagi aparat teritorial.

“ Dilaksanakannya kegiatan Latnister ini, diharapkan para Babinsa jajaran Kodim 0813 Bojonegoro memiliki ilmu dan wawasan yang lebih baik dan meningkat,” katanya. Dia menambahkan, dengan kegiatan Latnitser ini para Babinsa akan tumbuh rasa percaya diri dalam melaksanakan tugas demi kepentingan bangsa dan negara sesuai dengan tugas pokoknya sebagai pembina desa. [bas.gat]

Kodim 0812 Kawal Program KB Kesehatan Bagi Masyarakat Kurang Mampu

Lamongan, Bhirawa

Sebagai wujud nyata dalam melaksanakan pembinaan teritorial di wilayah, Kodim 0812 mengawal kegiatan penyelenggaraan program KB Kesehatan bagi masyarakat yang kurang mampu.

Melalui Pra Keluarga Sejahtera dan Keluarga Sejahtera di daerah yang dilaksanakan dikerahkanya tenaga kesehatan RSUD Dr. Soegiri Lamongan, teparny di Puskesmas Sarirejo dengan metode Mobile KB, Kamis (25/5).

Kegiatan tersebut juga sebagai bentuk partisi-

pasi TNI AD dalam memberdayakan wilayah pertahanan pada pengolahan sumberdaya manusia yang berkualitas. Tak hanya itu, hal tersebut untuk mendukung program kependudukan dan keluarga Berencana.

Pasi Ter Kodim 0812/Lamongan Kapten Chb

Agung Ariyanto mengatakan jika pihaknya dalam pengawalan itu bekerja sama dengan instansi terkait ,antara lain Dinas PP dan KB Kab.

Lamongan, Dinas Kesehatan Kab. Lamongan dan IBI Kab. Lamongan ).

“Saya mengucapkan terimakasih yang sebesar besarnya kepada seluruh instansi terkait atas terselenggaranya kegiatan ini. Kami berharap kegiatan kita ini akan menjadikan manfaat bagi masyarakat di kab Lamongan” ujarnya.

Dijelaskanya, Kegiatan pelayanan fisik KB ini meliputi, pelayanan kesehatan reproduksi, kesehatan reproduksi remaja, kelangsungan hidup ibu, bayi dan anak yang diprioritaskan pada penyediaan pelayanan gratis bagi keluarga pra sejahtera. [aha.yit.gat]

Rasa Syukur, Warga Undang Satgas TMMD 116 Kodim 0815/Mojokerto Kenduri

TMMD Reguler Ke-116 Kodim 0815/Mojokerto telah berjalan 15 hari atau separuh dari tenggat waktu yang telah ditentukan untuk menyelesaikan seluruh sasaran fisik maupun non fisik di Desa Randuharjo, Kecamatan Pungging, Kabupaten Mojokerto.

Beberapa sasaran fisik tersebut hingga saat ini, Kamis (25/6) masih dikebut pekerjaannya oleh Satgas TMMD 116 dibantu dengan warga setempat dan perangkat desa. Di sisi lain, sebagai wujud rasa syukur, beberapa warga penerima bantuan berinisiasi menggelar acara kenduri dengan mengundang anggota Satgas TMMD 116 makan pagi bareng bersama warga di tem-

pat sasaran pekerjaan. Seperti kali ini, Ibu Tarmi (73) salah satu warga Dusun Mojosarirejo, Desa Randuharjo, yang menerima bantuan rehab Rumah Tidak Layak Huni (RTLH), mengundang Dan SSK TMMD 116 Letda Inf Ali Mahfudz bersama anggota dan Babinsa Sertu Sugiharto untuk hadir sarapan pagi di rumahnya yang sedah direhab.

Saat dikonfirmasi, Ibu Tarmi merasa senang dan bersyukur atas bantuan yang diberikan oleh pihak TNI dan Pemerintah Kabupaten Mojokerto.

“Alhamdulillah, saya sangat senang dan bersyukur dengan kehadiran bapak-bapak di sini telah memberikan bantuan perbaikan rumah saya sehingga lebih layak huni”, ungkapnya.

Oleh karena itu, lanjutnya, sebagai rasa terima kasih saya mengundang bapak-bapak TNI dan warga yang membantu untuk sarapan pagi sebelum melanjutkan pekerjaan.

“Mungkin yang kami sajikan sangat sederhana, namun

saya berharap dapat memberikan keberkahan untuk semuanya”, harapnya. Sementara itu, Babinsa Randuharjo Sertu Sugiharto mengatakan, kegiatan ini merupakan salah satu wujud kemanunggalan TNI bersama Rakyat. “Terciptanya kebersamaan TNI dan Rakyat bisa melahirkan kekuatan yang kokoh sehingga tidak dapat goyah sedikitpun, itu poin yang paling utama”, jelasnya. Pantauan di lapangan, tampak anggota Satgas TMMD 116 Kodim 0815/Mojokerto bersama warga menikmati hidangan yang disajikan sembari berbincang ringan bersama. [min.gat]

Jumat Pahing 26 Mei 2023 Halaman 9
JATIM MEMBANGUN
Sebagai wujud rasa syukur, beberapa warga penerima bantuan berinisiasi menggelar acara kenduri dengan mengundang anggota Satgas TMMD 116 makan pagi bareng bersama warga di tempat sasaran pekerjaan. hasan amin/bhirawa
Mayjend Widhioseno saat meninjau jalannya pembangunan program TMMD di Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur. ihsan kholil/bhirawa Dinas Perhubungan sudarno/bhirawa 0813 Bojonegoro, menggelar Latihan Teknis Teritorial (Latnister) di seputaran Markas Kodim setempat. Kegiatan Latnister ini berlangsung selama 5 (lima) hari dari tanggal 22 sam-
Kemampuan Teritorial
Kodim Bojonegoro Gelar Latnister Guna Tingkatkan
Kodim Bojonegoro gelar Latnister guna tingkatkan kemampuan territorial. achmad basir/bhirawa

Penegak Hukum Sulit Amankan Pelaku Pengusaha Rokok Ilegal

Kab Malang, Bhirawa

Kabupaten Malang merupakan wilayah di Jawa Timur (Jatim) yang banyak memiliki pabrik rokok, baik kecil, sedang, besar maupun home industry atau industry rumahan. Sehingga dengan banyaknya produsen rokok, tentunya berpotensi peredaran rokok ilegal atau rokok tanpa pita cukai.

Dan untuk mencegah peredaran rokok ilegal tersebut, maka Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea

Cukai (KPPBC) Tipe Madya Cukai

Malang bersama Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten

Malang, yang juga melibatkan penegak hukum yakni Kejaksaan Negeri (Kejari) Kepanjen, Kabupaten Malang terus melakukan sosialisasi kepada masyarakat.

"Sosialisasi peredaran rokok ilegal yang kita lakukan, tidak hanya kepada masyarakat saja, tapi juga kepada Kepala Desa (Kades), Lurah hingga pengusaha rokok. Hal itu agar pejabat desa ikut serta dalam mensosialisasikan perederan rokok ilegal di Kabupaten Malang," kata

Kepala Kantor KPPBC Tipe Madya

Cukai Malang Gunawan Tri Wibowo, Kamis (25/5), kepada wartawan. Menurutnya, peran pemerintah dan masyarakat untuk memberantas rokok ilegal sangat penting, karena tidak hanya merugikan masyarakat, juga merugikan pajak negara. Sedangkan barang kena cukai terdapat tiga macam, yakni Etil Alkohol atau Etanol, Minuman Mengandung Etil Alkohol (MMEA), serta hasil tembakau. Karena masih banyaknya rokok tanpa ada dilekati pita cukai di Kabupaten Malang, maka pihaknya terus menggelar sosialisasi pemberantasan rokok ilegal. Dengan sosialisasi itu, diharapkan untuk dapat membedakan rokok legal

BURSA EKONOMI

Smartfren Prakarsai Gerakan Sejuta

Akses Internet untuk Berjuta Peluang

Surabaya, Bhirawa

Membawa semangat Hari Kebangkitan Nasional, Smartfren meluncurkan gerakan 100 persen untuk Indonesia dengan salah satu inisiatifnya, yaitu Internet untuk Indonesia. Akses internet berperan penting sebagai medium perubahan dan pembuka peluang baru.

Smartfren berharap program ini dapat mewujudkan pemerataan akses internet, sekaligus menggerakkan anak-anak muda agar dapat memanfaatkannya untuk mengukir prestasi seperti menjadi atlet esports, wirausaha digital, atau melahirkan karya-karya digital.

Gerakan Internet untuk Indonesia telah berjalan dan akan terus berlanjut pada 2023 ini. Lewat gerakan ini Smartfren mengajak masyarakat untuk terlibat secara aktif dalam upaya pengembangan potensi, khususnya lokal dengan memanfaatkan internet.

Chief Commercial Officer Smartfren, Andrijanto Muljono mengungkapkan melalui pemanfaatan berbagai produk Smartfren, pelanggan telah berkontribusi dalam upaya memberikan akses internet untuk masyarakat yang membutuhkan serta membuka peluang baru bagi mereka. Target pemberian akses tersebut antara lain adalah pelajar yang berada di daerah pelosok, pelajar di kawasan sub-urban yang kesulitan memenuhi kebutuhan akses internet untuk pendidikan, komunitas belajar di berbagai daerah, serta UMKM lokal di berbagai kota di Indonesia. “Momen Hari Kebangkitan Nasional kita manfaatkan untuk membangkitkan semangat anak-anak muda Indonesia dalam berkarya dan bisa terbang lebih tinggi dengan memanfaatkan internet. Gerakan 100% untuk Indonesia ini adalah komitmen Smartfren untuk menyatukan seluruh anak muda di Indonesia dengan berbagai programnya, membawa UMKM untuk naik kelas dan memberikan manfaat positif untuk Indonesia,” terangnya, Kamis (25/5). Menurut Penasihat PEBS Universitas Indonesia, Dr. Nining I. Soesilo, ini adalah program yang bagus yang dijalankan oleh Smartfren. [riq.bb]

KEHILANGAN TUBAN

KEHILANGAN STNK S-4070-IS. An. Sutarmono, Ds Tahulu Dsn Krajan RT 001/002, Kec Merakurak, Kab Tuban 1402/IMB/BI-V/2023

KEHILANGAN STNK S-3011-EK. An. Warsoyo, Jl Basukirahmad Gg mawar no 5,Kel Ronggomulyo RT 004/004, Kec Tuban, Kab Tuban 1403/IMB/BI-V/2023

dengan rokok ilegal.

"Peredaran rokok ilegal, tentunya sangat merugikan pajak negara. Selain itu juga dapat berdampak buruk bagi kesehatan masyarakat pengguna rokok. Sedangkan peredaran rokok ilegal di pasaran dapat diketahui dengan mudah hanya memperhatikan dari bungkus rokoknya," ujar Gunawan.

Dalam kesempatan itu, dia menjelaskan, ciri-ciri rokok ilegal yang beredar di antaranya tidak dilekati dengan pita cukai atau rokok polos, dilekati dengan pita cukai palsu, dilekati dengan pita cukai bekas, dan rokok yang dilekati dengan pita cukai yang tidak sesuai peruntukannya. Untuk itu, dirinya selalu menghimbau kepada masyarakat agar menyampaikan ke orang lain. "Agar produsen rokok tidak memproduksi rokok ilegal, pedagang tidak menerima dan menjual rokok tanpa cukai, dan sebagai konsumen juga tidak membeli

rokok ilegal," pintahnya.

Sementara itu, Kepala Kejari Kabupaten Malang Diah Yuliastuti Diah mengatakan, peran Kejaksaan dalam peredaran rokok tersebut akan memberikan proses hukum dibidang cukai ilegal. Sehingga dirinya menekankan langkah preventif dengan penyuluhan hukum dan penerangan hukum terkait emahaman rokok ilegal kepada masyarakat Kabupaten Malang. Karena peredaran rokok ilegal berdampak dan dapat mengganggu kinerja pasar hasil tembakau, merugikan keuangan negara hingga merugikan industri rokok legal yang membayar cukai.

"Memberantas rokok ilegal perlu kerjasama pemerintah dan masyarakat. Hal itu agar bisa meningkatkan pemahaman msyarakat terkait cukai dan rokok ilegal, serta menciptakan kepatuhan pengusaha rokok," tuturnya. Hal yang sama juga disampaikan, Kepala Bidang (Kabid) Perlindungan Masyarakat Satpol PP Kabupaten

Malang Teddy Wiryawan Priambodo, bahwa pilihaknya terus melakukan operasi gabungan. Dan sebelum melakukan operasi gabungan, pihaknya terlebih dahulu mengumpulkan informasi dimana saja lokasi peredaran rokok ilegal di wilayah Kabupaten Malang.

"Memang untuk melakukan operasi rokok ilegal itu sulit secara langsung mengamankan pelaku usaha rokok ilegal. Karena mereka tidak terus terang memproduksi rokok, dan pengusaha rokok ilegal mempekerjakan karyawan di runahnya masingmasing," ungkapnya. [cyn.bb]

Surabaya, Bhirawa Memberikan kelancaran berkomunikasi bagi jemaah haji, Telkomsel telah membuka Posko Layanan Haji di tiga titik embarkasi di Area Jawa Bali, yaitu di Asrama Haji Sukolilo Surabaya, Asrama Haji Donohudan Boyolali, dan Asrama Haji Islamic Center Lombok. Kehadiran posko tersebut guna menyambut musim haji 2023 yang mencapai

total sekira 221.000 jemaah dan menghadirkan solusi kebutuhan akses komunikasi bagi para jemaah haji yang akan berangkat ke Tanah Suci.

"Melalui Posko Layanan Haji, Telkomsel menawarkan beragam kebutuhan komunikasi mulai dari Paket RoaMAX Haji dengan beragam pilihan paket dan kuota, kartu perdana, isi ulang, penggantian kartu, permintaan lain terkait produk serta layanan Telkomsel, hingga edukasi kepada para jemaah mengenai layanan Telkomsel di Arab Saudi. Ketiga Posko Layanan Haji tersebut dijadwalkan beroperasi mulai dari tanggal 22 Mei sd

22 Juni 2023," terang Vice President Consumer Sales Telkomsel Area Jawa Bali, Riny Novitriyanti, Kamis (25/5).

Riny menambahkan Telkomsel mentargetkan sekitar 70 persen dari market, karena kenaikkan kuotanya sekarang mencapai 110 persen. "Setidaknya 70 persen target ini terpenuhi selama di bulan haji ini," ujarnya. Sementara itu paket RoaMAX Haji adalah paket roaming terbaik dari Telkomsel dengan harga dan kuota yang setara dengan kartu SIM lokal di berbagai negara. Harga paket mulai Rp450.000 dengan kuota hingga 23GB, 120 menit paket telepon, dan 120 SMS. Paket RoaMAX Haji menyediakan beragam pilihan paket sesuai dengan segala kebutuhan, baik untuk akses internet saja atau-

pun paket telepon dan SMS. "Para jemaah haji dapat mendatangi Posko Layanan Haji untuk mengaktifkan Paket RoaMAX Haji sebelum berangkat ke Tanah Suci. Petugas kami akan membantu pengaturan handphone untuk dapat digunakan saat di Tanah Suci. Dengan menggunakan Paket RoaMAX Haji, pelanggan tidak perlu repot untuk berganti kartu sehingga pelanggan akan lebih mudah dan nyaman untuk bersilaturahmi dengan keluarga serta kerabat di Indonesia, sekaligus membuka lebih banyak peluang dalam merasakan pengalaman akses komunikasi dan aktivitas digital yang berkualitas selama pelaksanaan musim haji 2023," jelas Riny. Selain melalui Posko Layanan Haji, pelanggan dapat mengaktifkan Paket RoaMAX Haji melalui aplikasi MyTelkomsel, layanan UMB dengan menekan *266*15# melalui ponsel, Website www.telkomsel.com, layanan e-commerce, mitra outlet reseller, serta titik layanan GraPARI Telkomsel di seluruh Indonesia. Aktivasi dapat dilakukan di Indonesia ataupun di luar negeri. "Kami juga terus mengajak pelanggan agar dapat mengunduh dan meng-install aplikasi MyTelkomsel untuk memudahkan mencari berbagai penawaran Telkomsel hingga melakukan transaksi terkait produk Telkomsel. Melalui aplikasi tersebut, pelanggan juga bisa mendapatkan informasi mengenai kebutuhan komunikasi saat di Tanah Suci di menu "Haji 2023", yang menyediakan panduan mengenai aktivasi paket roaming, layanan customer service (GraPARI, Posko Haji, Call Center), jadwal shalat, tips, hingga beragam informasi mengenai layanan Telkomsel di Tanah Suci. Pelanggan dapat mengunduh MyTelkomsel melalui Google Play Store atau Apple App Store," papar Riny. [riq.bb]

Guna Mendukung Sentra IKM Batik, Puluhan Warga Ikuti Membatik

Kota Mojokerto, Bhirawa Guna mendukung rencana pembangunan sentra IKM Batik. Pemerintah Kota (Pemkot) Mojokerto melalui Dinas Koperasi, Usaha Kecil & Menengah, Perindustrian dan Perdagangan (Diskopukmperindag) memberikan pelatihan dasar membatik kepada puluhan warga Kota Mojokerto.

Wali Kita Mojokerto Ika Puspitasari dalam sambutanya antara lain mengatakan, Nantinya, puluhan warga tersebut bersama para perajin batik senior Kota Mojokerto akan menjadi support system sentra IKM batik yang akan segera dibangun di wilayah Kedungsari sebagai bagian dari kawasan wisata Taman Bahari Mojopahit yang juga akan dibangun tahun ini di wilayah Rejoto.

Karena Batik adalah bagian dari wisata yang akan kita kembangkan di Kota Mojokerto, maka kita juga perlu untuk mengajak masyarakat Kota Mojokerto semakin banyak yang ikut memproduksi batik, arahnya ke sana,"

Wali Kota Mojokerto, Ika Puspitasari saat mengunjungi peserta pelatihan, Rabu (24/ 5/2023)siang. Pelatihan yang digelar selama tiga hari dari tanggal 22 sampai dengan 24 Mei 2023 di Gedung Workshop Alas Kaki, Jl. Surodinawan Kecamatan Prajuritkulon, Kota Mojokerto. Pada hari terakhir ini, sosok wali kota yang akrab disapa Ning Ita tersebut melihat secara langsung proses pelatihan dan memberi semangat kepada para peserta."Kita harus bangga, kedepan kota kita ini akan melejit pertumbuhan ekonominya karena ada banyak sekali pembangunan sentra-sentra untuk pertumbuhan ekonomi yang kita sediakan. Silahkan kesempatan baik ini dimanfaatkan sebaik mungkin, ditekuni betul-betul," ujarnya. Tidak hanya melihat proses pelatihan, Ning Ita juga mencoba mencanting yang merupakan bagian dari proses membatik. Pelatihan dasar membatik ini menghadirkan Owner Naraya Batik, Tanjung Bumi, Bangkalan,

Misnari sebagai Narasumber. Sementara itu Kepala Diskopukmperindag Kota Mojokerto Ani Wijaya mengatakan pelatihan dasar membatik ini diikuti 30 peserta dengan 2 peserta difabel didalamnya. Nantinya beberapa dari peserta pelatihan akan dipilih untuk diikutkan pelatihan lan-

jutan di Balai Batik Jogja selama empat hari bersama para senior batik lainnya. "Perjalanan untuk pemberdayaan, pelatihan dan pembinaan batik tahun ini akan luar biasa karena dari Kementerian Perindustrian kami memberikan bantuan khusus selama satu tahun ini," terangnya. [min.bb]

Ramaikan Pasar Surabaya, Subaru Resmikan Diler 3S Ketiga

Surabaya menjadi kota terpenting bagi Subaru Indonesia, untuk itu pihaknya melalui jaringan diler resminya Plaza Subaru meresmikan diler 3S (Sales, Service, dan Spare parts), Plaza Subaru Surabaya di Mayjen HR. Muhammad Surabaya.

Meramaikan pasar Surabaya, Subaru Indonesia memperkenalkan model legendaris The all-new Subaru WRX dan compact SUV terbaru, The all-new Subaru Crosstrek untuk wilayah Jawa Timur. Chief Operating Officer, Subaru Indonesia, Arie Christopher mengungkapkan peresmian Plaza Subaru Surabaya tandai keseriusan Subaru dalam mengembangkan brand dan layanannya melalui jaringan diler resmi dengan standard internasional yang ditetapkan Subaru Corporation Japan dan keramahan khas Omotenashi dalam setiap titik

sentuhnya kepada pelanggan.

"Peresmian Plaza Subaru Surabaya dengan fasilitas penuh 3S merupakan keseriusan Subaru dalam mengembangkan brand dan layanannya melalui jaringan diler resmi dengan standard internasional yang ditetapkan Subaru Corporation Japan dan keramahan khas Omotenashi dalam setiap titik sentuhnya kepada pelanggan. Visi kami adalah memberikan 'Enjoyment dan Peace of Mind' dalam setiap proses dengan pelanggan dan pecinta Subaru. Kota Surabaya sendiri adalah jantung ekonomi provinsi Jawa Timur dengan pertum-

buhan ekonomi yang sangat pesat tentu ini juga menjadi latar belakang pemilihan lokasi ini untuk menjadi diler resmi Subaru ke-3 di Indonesia," terangnya usai peresmian, Kamis (25/5). Arie menambahkan dengan di resmikannya Diler 3S ketiga ini, Subaru mentargetkan penjualan hingga 30 persen secara nasional. "Surabaya dipilih sebagai tempat pembukaan diler ketiga Subaru di Indonesia karena kota ini merupakan salah satu kota besar dan berkembang pesat, serta menjadi pusat bisnis dan industri di Jawa Timur," ujarnya. Surabaya adalah motor utama pertumbuhan Jawa Timur sebagai provinsi dengan Pendapatan Domestik Regional Bruto (PDRB) tertinggi kedua di Indonesia. Berdasarkan data BPS sebesar Rp2.730,9 triliun pada 2022. Dengan potensinya sebagai kota yang juga merupakan rumah bagi banyak industri, UMKM dan

ekonomi kreatif yang berkembang pesat, sangat tepat rasanya Subaru melebarkan sayapnya ke Jawa Timur dengan memulai operasional Plaza Subaru Surabaya mulai hari ini. "Dengan berdirinya diler baru di wilayah yang strategis ini, kami berharap dapat memberikan akses yang lebih mudah bagi pelanggan kami di kota Surabaya dan sekitarnya untuk mendapatkan pelayanan 3S (Sales, Service dan Sparepart). Plaza Subaru Surabaya berdiri diatas lahan 534 m2, dengan 4 display unit di area Showroom dan 2 working bay di area bengkel," jelas Arie. Sementara itu pada grand opening Plaza Subaru Surabaya, Subaru Indonesia juga memperkenalkan tiga model yang untuk pertama kalinya hadir di Jawa Timur, yaitu The all-new Subaru Crosstrek, The all-new Subaru WRX sedan & The all-new Subaru WRX Wagon. [bb]

EKONOMI Bhirawa Jumat Pahing, 26 Mei 2023 Halaman 10
GALERI JAWA TIMUR
President Director, Subaru Indonesia, Paula Dewiyanti bersama Chief Operating Officer, Subaru Indonesia, Arie Christoper dan Operating Manager, Plaza Subaru, Satrio Artiono saat memperkenalkan model legendaris The all-new Subaru WRX dan compact SUV terbaru, The allnew Subaru Crosstrek untuk wilayah Jawa Timur, Kamis (25/5).
Achmad Tauriq/bhirawa
Oleh: Ahmad Tauriq, Kota Surabaya
Ning Ita Wali Kota Mojokerto saat mempraktekkan cara membatik.
Kepala Kantor KPPBC Tipe Madya Cukai Malang Gunawan Tri Wibowo (kanan), saat meberikan sosialisasi kepada Kades dan pengusaha rokok, di Pendapa Kecamatan Kepanjen, Kab Malang Vice President Consumer Sales Telkomsel Area Jawa Bali, Riny Novitriyanti saat melayani jemaah haji yang ingin mengisi kuota agar bisa berkomunikasi bersama keluarga ketika menjalankan ibadah haji. Achmad Tauriq/bhirawa Dukung Kelancaran Silaturahmi Jemaah Haji Indonesia Telkomsel Buka Posko Layanan Haji Chief Commercial Officer Smartfren, Andrijanto Muljono mengajak masyarakat untuk terlibat secara aktif dalam upaya pengembangan potensi, khususnya lokal dengan memanfaatkan internet.

Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.