Binder29sept2015

Page 1

Harian Bhirawa Ditunjuk kembali sebagai sarana pengumuman iklan tender/lelang pemerintah di seluruh Jawa Timur berdasarkan SK Gubernur No.188/343/ KPTS/013/2011

Secara nasional, Jatim tergolong daerah yang masih belum terlalu merasakan dampak pelemahan ekonomi karena pertumbuhan ekonomi Jatim masih lebih tinggi dari nasional yakni sebesar 5 persen,”

HARIAN IKLAN/ LANGGANAN

031-5615454

Baca Hal 8

Harga Langganan Rp 55.000/bulan Eceran Rp 3.000

Wakil Ketua Umum Bidang Fiskal dan Moneter Kadin Jatim Dr Tommy Kaihatu MM

Selasa Legi, 29 SEPTEMBER 2015

http://www.harianbhirawa.co.id

29 SEPTEMBER 2015

AGENDA HARI INI

 Gubernur H Soekarwo

08.00 Membuka Peringatan Haornas di GOR Futsal Indoor ITS 11.00 Membuka Forum Kajian Keuangan dan Ekonomi Regional di JW Marriott

 Wagub H Saifullah Yusuf

09.00 Membuka Dialog Pengelolaan Sampah di Hotel Shangri-La 11.00 Menyambut Kedatangan Jamaah Haji Kloter Pertama 12.00 HUT dan Syukuran Radio Trijaya di Kertajaya 19.00 Shalawatan dan Murottil Quran di Pakel Tulungagung

 Sekdaprov H Akhmad Sukardi

09.00 Menerima Kunker Pansus Hak Paten DPR RI di Ruang Kertanegara

2016, Dishub Anggarkan Pembebasan Lahan Bandara Trunojoyo 5 Hektare

Gubernur Lantik Lima Pj Bupati/Wali Kota Nurwiyatno Pertimbangkan Mutasi di Pemkot Surabaya

Pemprov, Bhirawa Gubernur Jatim Dr H Soekarwo melantik lima orang Penjabat (Pj) Bupati dan Wali kota di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Senin (28/9). Kelima Pj ini menggantikan kepala daerah definitif yang telah selesai masa tugasnya hingga terpilih kepala definitif yang baru. Kelima Pj tersebut, yakni Kepala Inspektorat Jatim Nurwiyatno sebagai Pj Wali Kota Surabaya dan Asisten I Bidang Pemerintahan Setdaprov Jatim

Zainal Muhtadien sebagai Pj Bupati Situbondo. Selain itu, dilantik pula Kadis PU Bina Marga Provinsi Jatim Supaad sebagai Pj Bupati Jember, Kepala Bandiklat

Jatim Akmal Budianto diangkat sebagai Pj Bupati Gresik, serta Kepala Baperpusarsip Jatim Sujono sebagai Pj Bupati Ngawi. Dari lima bupati/wali kota yang purna tugas, terdapat satu jabatan Wali Kota-Wakil Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini-Wishnu Sakti Buana. Untuk jabatan bupatiwakil bupati ada empat, yakni Bupati-Wakil Bupati Ngawi Budi Sulistiyono-

Penandatanganan Pakta Integritas Pj Wali Kota Surabaya Nurwiyatno di Gedung Negara Grahadi, Senin (28/9).

 ke halaman 11

Sumenep, Bhirawa Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Sumenep berencana akan melakukan pembebasan lahan seluas 5 hektare di APBD 2016 untuk perluasan Bandara Trunojoyo. Kepala Dinas Perhubungan Sumenep Moh Fadillah mengatakan pihaknya akan mengusulkan penambahan lahan untuk Bandara Trunojoyo pada 2016. Upaya tersebut akan dibawa pada pembahasan tim anggaran pemerintah daerah guna dimasukkan dalam pembahasan APBD 2016. “Untuk pengembangan Bandara Trunojoyo, kami berencana membebaskan lahan kembali pada tahun anggaran 2016, sedikitnya lima hektare lagi,” kata Moh Fadillah, Senin (28/9). Fadillah menerangkan, selama ini Pemkab Sumenep telah melakukan 5 kali pembebasan lahan untuk pengembangan bandara pelat merah itu dengan total lahan yang dibebaskan sekitar 26 hektare.

 ke halaman 11

Hari Ini Putusan MK, PDIP Optimistis Calon Tunggal Dikabulkan Surabaya, Bhirawa Wakil Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya Didik Prasetiyono optimistis pembacaan putusan gugatan di Mahkamah Konstitusi (MK) akan dikabulkan. Rencananya, sidang gugatan uji materi Undang-Undang No 8 Tahun 2015 tentang Pemilihan Kepala Daerah ini akan dibacakan, Selasa (29/9) hari ini. “PDI Perjuangan Surabaya optimistis akan dikabulkan. Mudah-mudahan bermanfaat bagi daerah lainnya. Karena kita tahu bersama, Pilkada Surabaya tidak lagi calon tunggal,” kata Didik, Senin (28/9). Didik menyatakan agenda pembacaan judicial review yang dilayangkan Whisnu Sakti Buana dan Syaifudin Zuhri rencananya akan dilakukan sekitar pukul 10.00. Permohonan tersebut dikatakan politisi sekaligus Juru Bicara Tim Pemenangan RismaWhisnu ini, agar adanya calon tunggal di beberapa daerah tetap dilakukan pemilihan. Baik dengan sistem bumbung kosong, maupun pernyataan pendapat.”Intinya ada pengesahan atas calon tunggal yang dialami sejumlah daerah,” kata Dikdong, sapaan Didik Prasetiyono. Beberapa daerah tersebut di antaranya,

Gubernur Jatim Dr H Soekarwo membacakan kata - kata pelantikan yang diikuti oleh Pj Bupati Ngawi, Pj Bupati Situbondo, Pj Bupati Jember, Pj Bupati Gresik dan Pj Wali Kota Surabaya di Gedung Negara Grahadi, Senin (28/9).

16 Haji Asal Embarkasi Surabaya Masih Raib Surabaya, Bhirawa Sebanyak 16 haji asal Embarkasi Surabaya masih raib alias belum terdeteksi keberadaannya dan 10 haji dinyatakan meninggal dunia akibat insiden Mina, Arab Saudi pada 24 September 2015. “Hingga hari ini (Senin kemarin, red) pukul 06.00 tercatat 10 haji asal Kloter 48, 61, dan 36 dari Debarkasi

Surabaya yang menjadi korban insiden itu,” kata Sekretaris PPIH Embarkasi Surabaya HM Sakur, Senin (28/9). Dengan adanya 10 haji korban insiden Mina yang teridentifikasi, katanya, maka tersisa 16 haji asal Embarkasi Surabaya yang masih belum ditemukan. Yakni 14 haji asal Kloter 48 dan dua haji asal Kloter 36.

Melemahnya ekonomi Indonesia akibat faktor internal dan eksternal telah mengakibatkan hampir 1 juta pekerja di-PHK. Untuk mengindari meluasnya PHK, pemerintah meminta semua kepala daerah untuk menggiatkan Tripartit dengan harapan bisa ditemukan rumusan langkah keluar dari kemelut tanpa PHK.

 ke halaman 11

Semangat Muda TIDAK bisa disangkal bila awet muda merupakan idaman setiap orang, lantaran bisa meningkatkan keyakinan diri sese-

orang. Namun kondisi awet muda ini tidak selalu dikaitkan dengan kondisi fisik maupun usia saja, tapi juga karena adanya semangat yang muda serta etika. Semangat berjiwa muda inilah yang diadopsi M a r keting Communication Manager HARR I S POP! Hotel & ConventionsGubeng,

Setiawan Nanang

 ke halaman 11

Sentil..  Bupati dan Wabup Mulai Retak  Biasa, saat kepentingan sudah tak sejalan  Penurunan Ekonomi Belum Berdampak di Jatim  Mencoba menghibur diri, apa memang benar tidak terpengaruh?  Pangdam Larang Prajurit Punya Istri Simpanan  Kebijakan tajam ke bawah, tumpul ke atas

“Ke-10 haji asal Embarkasi Surabaya ada tiga korban yang teridentifikasi pada 25 September, lima korban yang teridentifikasi pada 27 September, dan dua korban yang teridentifikasi pada 28 September,” katanya. Jumlah haji Indonesia yang menjadi korban peristiwa Mina bertambah menjadi 41 orang dari sebelumnya 34

Hindari PHK, Diusulkan Kurangi Upah dan Fasilitas Pekerja Tingkat Atas Jakarta, Bhirawa Kemelut ekonomi dunia yang berimbas pelambatan perekonomian Indonesia, telah mengakibatkan hampir 1 juta pekerja di-PHK (Pemutusan Hubungan Kerja). Membendung arus PHK ini, pemerintah minta pengusaha

bersama pekerja meningkatkan prinsip-prinsip kemitraan. Dalam prinsip kemitraan ini pekerja bersama pengusaha akan saling menunjang dan memegang tanggung jawab bersama dalam menjaga kelestarian usahanya. “Pelemahan ekonomi dunia

dewasa ini bisa dijadikan momentum terbaik bagi kita untuk keluar dari kemelut. Yakni dengan cara meningkatkan prinsip kemitraan antara pengusaha dengan pekerja. Dalam dialog diharapkan bisa men-

 ke halaman 11

orang. Di antaranya 10 orang berasal dari Jatim yakni Probolinggo 6 jamaah, Kediri 2 jamaah, Batu 1 jamaah dan Kota Probolinggo 1 jamaah. Sedangkan 16 orang jamaah dinyatakan hilang. “Sampai saat ini petugas haji dari Kanwil Kemenag Jawa Timur masih berupaya mencari informasi terkait ja-

 ke halaman 11

Dana Pilgub Jatim Membengkak Jadi Rp 1,4 Triliun DPRD Jatim, Bhirawa Kendati pelaksanaan Pilgub Jatim baru akan diselenggarakan pada 2018, namun Pemprov Jatim sudah mulai mengalokasikan anggaran dana Pilgub secara simultan (multi years) agar nantinya tidak terlalu membebani APBD Jatim. Bahkan pada APBD 2015 , Pemprov Jatim sudah menyisihkan anggaran untuk Pilgub sebesar Rp 100 miliar. Sedangkan pada APBD 2016 mendatang, alokasi direncanakan sebesar Rp 300 miliar. Lalu pada 2017 sebesar Rp 300 miliar dan pada 2018 sebesar Rp 300 miliar sehingga total dana Pilgub Jatim mencapai Rp 1 triliun. Namun rencana tersebut bakal berubah seiring dengan adanya perubahan UndangUndang tentang Pilkada, di mana KPU selaku penyelenggara Pilkada memiliki

 ke halaman 11

Melihat dari Dekat Busan, Sister City Surabaya di Korea Selatan (2-Bersambung)

Diabadikan dengan Nama Jalan, Sayang Investasi dari Surabaya Masih Minim Kerjasama sister city antara Pemkot Surabaya dan Pemkot Busan pada 2015 ini sudah menginjak 21 tahun. Kerjasama yang cukup lama sebenarnya, sayangnya hingga kini kerjasama yang berjalan efektif hanya di sektor pendidikan dan budaya. Sedangkan investasi pengusaha dari Surabaya yang masuk ke Kota Busan masih minim, padahal kesempatan dan peluang untuk menggarap pasar di sana terbuka luas. Titis Tri Wahyanti, Surabaya Begitu kuatnya hubungan yang terjalin antara Pemkot Surabaya dan Pemkot Busan bisa dilihat dari diabadikannya nama Surabaya dalam bentuk jalan di Kota Busan. Ya, ada nama Jalan Surabaya sebagai jalan utama dan berada persis di depan gedung BIC (Busan Indonesia Center). BIC merupakan gedung multi fungsi seluas 400 m2 dengan lima lantai yang berlokasi di antara apartemen, sekolah, gerai makanan, taman umum, dan pertokoan di kawasan 1900 Geumgok-Dong Buk-

Gu Busan. BIC menjadi semacam obat kangen bagi warga Indonesia termasuk Surabaya yang tinggal di Busan. Sekaligus untuk memperkenalkan Indonesia kepada penduduk Korea Selatan. Maklum sebagian warga Korea Selatan mengganggap Indonesia sama dengan India. Tapi dengan adanya BIC yang diresmikan sejak April 2014 ini, masyarakat di sana makin tahu Indonesia. Gedung ini mendisplai berbagai

 ke halaman 11

titis tri wahyanti/bhirawa

Hubungan Pemkot Surabaya dan Pemkot Busan di Korea Selatan diabadikan dalam bentuk nama jalan, yakni Jalan Surabaya yang berada di depan BIC. Keberadaan jalan ini seharusnya menjadi modal Surabaya untuk lebih berani melakukan penetrasi investasi ke kota metropolis kedua setelah Seoul.


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.