HARIAN
Harian Bhirawa Ditunjuk kembali sebagai sarana pengumuman iklan tender/lelang pemerintah di seluruh Jawa Timur berdasarkan SK Gubernur No.188/343/ KPTS/013/2006
harian_bhirawa@yahoo.com bhirawa_indragiri@yahoo.com suratkabar_harianbhirawa
IKLAN/ LANGGANAN
Surat Kabar Harian Bhirawa
031-5615454 Harga Langganan Rp 55.000/bulan Eceran Rp 3.000
www.harianbhirawa.co.id
Mata Rakyat Mitra Birokrat
Rabu Kliwon, 30 DESEMBER 2020
Prioritaskan Ahli Waris Keluarga Korpri Jadi PTT Pemprov Jatim
Pemprov, Bhirawa Pembina Korpri Jatim Khofifah Indar Parawansa memberikan perhatian khusus terhadap keluarga dari anggota Korpri yang meninggal dunia tahun ini. Perhatian itu diwujudkan dalam bentuk santunan maupun dukungan lapangan pekerjaan bagi ahli waris yang belum bekerja dengan diangkat sebagai Pegawai Tidak Tetap (PTT) Pemprov Jatim. Tercatat sebanyak 61 ahli waris dari anggota Korpri yang meninggal mendapat santunan langsung dari Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa di Gedung Negara Grahadi, Selasa (29/12). Dalam kesempatan itu, Khofifah menyempatkan berdialog dengan para ahli waris terkait status pekerjaanya. Sebagian sudah lulus SMA/SMK dan sebagian juga telah lulus S1. “Ada yang masih lulusan SMA/SMK bisa ikut Diklat di Disnaker supaya skill mereka bisa lebih advance. Kemudian selesai S1 dan belum bekerja supaya diprioritaskan sebagai PTT. Jadi supaya sama-sama saling memberikan support,” tutur Khofifah. Gubernur perempuan pertama di Jatim tersebut mengungkapkan rasa simpatiknya lantaran sebagian besar dari anggota Korpri yang meninggal merupakan tulang punggung keluarga. Karena itu, dengan mengangkat ke halaman 11
Gubernur Jatim yang juga Pembina Korpri Jatim Khofifah Indar Parawansa memberikan santunan kepada para ahli waris dari anggota Korpri yang meninggal selama bulan Oktober – November tahun ini.
TIDAK TERBIT SEHUBUNGAN dengan Libur Cuti Bersama dan Tahun Baru 2021 yang jatuh hari Kamis (31/12) dan Jumat (01/01), maka Harian Bhirawa TIDAK TERBIT. Selanjutnya akan terbit kembali pada Hari Senin (04/01). Demikian harap menjadikan maklum adanya. Redaksi
Perekonomian Surabaya Mulai Naik Surabaya, Bhirawa Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Surabaya Whisnu Sakti Buana, menyebut kondisi perekonomian Surabaya saat ini mulai merangkak naik, setelah terseok-seok akibat pandemi virus corona atau Covid-19. Mulai membaiknya perekonomian ini tak terlepas dari keikutsertaan masyarakat Surabaya. ke halaman 11
Plt Wali Kota Surabaya Whisnu Sakti Buana
BUMD Melempem Layak Dilikuidasi
DPRD Jatim, Bhirawa Keberadaan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) di Jatim menjadi sorotan di tahun 2020. Bahkan, catatan kinerja BUMD berplat merah ini belum menunjukkan hasil yang memuaskan.
Dari catatan Komisi C DPRD Jatim kinerjanya belum maksimal dalam memberikan target capaian untuk peningkatan Pendapatam Asli Daerah (PAD). Hal ini disampaikan Anggota Komisi yang membidangi keuangan, Lilik Hendarwati. “Melihat capaian, masih banyak yang kurang, kurang
optimal atau terkesan asalasalan. PAD yang dihasilkan pun masih banyak dibawa target. Padahal BUMD harusnya jadi tulang punggung PAD Jatim,” kata Lilik Hendarwati, Selasa (29/12) kemarin. Menurut Politisi PKS ini, perlu ada evaluasi terkiat keberadaan BUMD Jatim kedepannya. Bila perlu, kata Lilik,
Abednego/Bhirawa
Kapolda Jatim, Irjen Pol Nico Afinta mengimbau masyarakat Jatim untuk tidak merayakan malam Tahun Baru dengan berkerumun, Selasa (29/12) di Mapolda Jatim.
Ajak Masyarakat Patuhi Prokes nanganan dan pencegahan penyebaran virus corona atau Covid-19, khususnya di Kabupaten Bojonegoro. Salah satunya seperti yang dilakukan Kapolres Bojonegoro, AKBP EG Pandia. Kerja keras tersebut harus dilakukan karena, menurut Kapolres Bojonegoro, AKBP EG Pandia, saat ini Kabupaten Bojone ke halaman 11
AKBP EG Pandia
Sentil
19 ASN Bojonegoro Ajukan Izin Cerai - Tahun baru, pasangan baru BUMD Melempem Layak Dilikuidasi - Dari pada malah jadi beban pemerintah Ada Kekuatan Jahat Digunakan “Mematikan” Sawah Subur - Baru terasa kalau harga beras naik
ke halaman 11
Polisi akan Bubarkan Kerumunan Massa di Malam Tahun Baru
MITRA JAJARAN pemerintah terus bekerja keras untuk melakukan berbagai upaya p e -
dilakukan likuidasi jika ternyata benar-benar tidak memberikan kemanfaatan keberadaannya. “Bila BUMD capaiannya tetap tidak menggembirakan bahkan terkesan asal-asalan saja, wajib dikaji ulang, apakah layak dipertahankan atau perlu dilikuidasi,” ungkapnya. Hal yang sama juga disampaikan anggota Komisi C, Agung Supriyanto. Menurutnya, keberadaan 10 BUMD Jatim banyak yang belum memberikan kontribusi bagi PAD
Polda Jatim, Bhirawa Menjelang malam pergantian tahun, Polda Jatim bersama Forkopimda Jatim melakukan upaya tegas guna meminimalisir angka penyebaran Covid-19 di Jatim. Selain imbauan, Polda Jatim tak segan membubarkan kerumunan massa yang meraya-
kan malam tahun baru 2021. Itu disampaikan Kapolda Jatim, Irjen Pol Nico Afinta usai menggelar Analisa dan Evaluasi (Anev) akhir tahun bersama media, Selasa (29/12) di Ruang Rupatama Mapolda Jatim. Kapolda mengatakan, pihaknya bekerjasama dengan
Pemerintah Daerah, dengan mengimbau kepada masyarakat untuk tidak keluar merayakan tahun baru 2021. “Perintah sudah jelas, ada surat edaran bahwa dilarang merayakan tahun baru. Apabila ke halaman 11
Lampaui Target, PAD Jatim Tembus 115,94 Persen
Pemprov, Bhirawa Pendapatan Asli Daerah (PAD) Jatim dari sektor pajak menunjukkan pencapaian istimewa tahun ini. Kendati menghadapi masa pandemi, Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Jatim sukses mencatatkan realisasi hingga 115,94 persen per tanggal 28 Desember lalu atau mencapai Rp14,37 triliun. Plt Kepala Bapenda Jatim Mohammad Yasin menuturkan, capaian realisasi target PAD tersebut mendorong optimism Jatim dalam merealisasikan target yang lebih besar di tahun mendatang. Pihaknya mengaku, PAD Jatim ditargetkan akan mengalami kenaikan di tahun 2021 mendatang. Kenaikan target sebesar Rp 13 triliun itu telah dimasukkan dalam APBD Jatim 2021. Target tersebut naik sebesar 4,86 persen dari target PAD Jatim dalam PAPBD 2020 sebesar Rp 12,39 triliun. Peningkatan optimis target itu akan mudah dicapai. ke halaman 11
19 ASN Bojonegoro Ajukan Izin Cerai
Mayoritas dari Tenaga Pendidik
Bojonegoro,Bhirawa Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kabupaten Bojonegoro sepanjang Januari hingga Desember tahun 2020menerima sebanyak 19 permohonan izin cerai dari pegawai negeri sipil atau aparatur sipil negara (ASN). Terdiri dari 2 laki-laki dan 17 perempuan. Mereka mengajukan permohonan gugat cerai dengan ke halaman 11 Rudi Eko P
Perjuangan Atlet PPLP Dispora Jatim Menembus Peringkat Enam Kejuaraan Dunia
Sempat Tak Direstui Orang Tua Namun Dibuktikan dengan Prestasi
Perjuangan keras harus dilakukan seorang atlet untuk bisa meraih prestasi. Tidak hanya berlatih dengan tekun, atlet bermental juara harus bisa mengatasi segala permasalahan yang dianggapnya bisa menghalanginya untuk bisa meraih medali emas. Wawan Triyanto-Kota Surabaya
Menjadi atlet angkat besi bagi kaum perempuan mungkin bukanlah sebuah cita-cita sejak kecil. Masih banyak kaum hawa yang ragu untuk menggeluti olahraga ini karena mereka menganggap olahraga ini hanya cocok untuk kaum pria. Kondisi inilah yang sempat dialami oleh atlet angkat besi Luluk Diana Tri Wijaya yang
kini tergabung di Pusat Pendidikan dan Latihan Pelajar (PPLP) binaan Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Jatim. Prestasi yang digapai pelajar SMAN Punung Pacitan cukup moncer, ia berhasil menyumbangkan tiga medali emas untuk Kabupaten Pacitan di ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VI Jatim 2019 di nomor snatch, clean & jerk, dan total kelas 45 kg putri.
Kemudian putri pasangan Misno-Ponijem itu juga berhasil meraih medali emas di Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) XV 2019 untuk kontingen Jatim. Bahkan pada Bulan Nopember lalu ia berhasil menembus peringkat enam Kejuaraan Dunia Remaja Virtual 2020 yang digelar dari Lima, Peru secara virtual. Namun prestasi itu tidak diraih dengan mudah, sebab ada beberapa rintangan yang harus dihadapinya, salah satu yang terberat adalah untuk mendapat Atlet angkat besi asal Pacitan, Luluk Diana Tri Wijaya.
wawan triyanto/bhirawa
ke halaman 11