HARIAN
Harian Bhirawa Ditunjuk kembali sebagai sarana pengumuman iklan tender/lelang pemerintah di seluruh Jawa Timur berdasarkan SK Gubernur No.188/343/ KPTS/013/2006
harian_bhirawa@yahoo.com bhirawa_indragiri@yahoo.com suratkabar_harianbhirawa
IKLAN/ LANGGANAN
Surat Kabar Harian Bhirawa
031-5615454 Harga Langganan Rp 55.000/bulan Eceran Rp 3.000
www.harianbhirawa.co.id
Mata Rakyat Mitra Birokrat
Rabu Wage, 4 NOVEMBER 2020
Sayap Jembatan Glendeng Longsor, Lalu Lintas Dialihkan Bojonegoro, Bhirawa Jembatan Glendeng yang menjadi penghubung antara Bojonegoro-Tuban melintasi Sungai Bengawan Solo mengalami longsor dibagian sayap (oprit) akibat tergerus air setelah diguyur hujan deras. Agar tidak membahayakan pengendara yang melintasi jembatan yang berada di Desa Simo, Kecamatan Soko Kabupaten Tuban, aparat dari kedua kabupaten melakukan rekayasa jalur terhadap kendaraan yang hendak melintas di atas jembatan. Kasat Lantas Polres Bojonegoro, AKP Heru Sudjio Budi Santoso, menjelaskan bahwa menyikapi kejadian retaknya tembok penahan Jembatan Glendeng tersebut, Forum Lalu-Lintas dan Angkutan Jalan (LLAJ) Kabupaten Bojonegoro dan Tuban, langsung menggelar rapat koordinasi (rakor). Hasil rakor tersebut adalah, mulai Selasa (3/11) pukul 18.00 WIB, akses Jembataan Glendeng untuk sementara ditutup total, baik untuk kendaraan roda dua maupun kendaraan roda empat.
Rekayasa Lalu Lintas Dari arah Bojonegoro ke Tuban - TGP Pos Lantas Halte menuju Jembatan Kali Kethek hingga ke Pertigaan Ponco Kecamatan Parengan, menuju Soko atau Tuban.
ke halaman 11
Dari arah Kabupaten Tuban ke Bojonegoro - Tuban atau Soko ke arah Ponco Kecamatan Parengan, kemudian baru ke arah Bojonegoro.
Kondisi sayap (oprit) Jembatan Glendeng (sisi timur) yang melintas di atas Sungai Bengawan Solo, berada di Desa Simo Kecamatan Soko Kabupaten Tuban, longsor.
Kendalikan Inflasi di Jatim
Pertajam Sinergi Lintas Sektor Ist
Sertijab Pangdam V/Brawijaya dari Mayjen TNI Widodo Iryansyah diserahterimahkan kepada Mayjen TNI Suharyanto di Lantai Dasar Gedung E Mabesad, Jakarta, Selasa (3/11).
Mayjen TNI Suharyanto Jabat Pangdam V/Brawijaya
Surabaya, Bhirawa Mayor Jenderal (Mayjen) TNI Suharyanto resmi menjabat sebagai Panglima Komando Daerah Militer (Pangdam) V/Brawijaya, menggantikan Mayjen TNI Widodo Iryansyah. Serah terima jabatan (Sertijab) dipimpin langsung Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD), Jenderal TNI Andika Perkasa, Selasa (3/11). ke halaman 11
MITRA
Pemprov, Bhirawa Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa meminta agar Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) untuk melakukan penajaman dan sinergitas lintas sektor untuk mengendalikan laju inflasi. Terlebih di tahun 2020 menghadapi tantangan efek domino pandemi Covid-19.
Hal tersebut disampaikan Gubernur Khofifah dalam High Level Meetning TPID se Jatim bersama Kepala Perwakilan Bank Indonesia (BI) Jatim, Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Jatim, Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Regional Jatim dan Bupati/Walikota
se Jatim secara hybrid dari Gedung Negara Grahadi, Selasa (3/11). “Tidak hanya pengendalian inflasi tapi juga menjaga kemampuan daya beli masyarakat, tidak hanya sekedar supply and demand,” terang Khofifah. Formula menekan inflasi, menurut Khofifah antara
lain optimalisasi di antara peran BUMD pangan, memantau disparitas harga antar daerah dan fenomena inflasi pangan di daerah yang dekat sentra produksi pangan, memaksimalkan format tanam, petik, olah, kemas, jual. Termasuk interaksi antar kepala daerah. “Semakin kita turun untuk komunikasi dengan pelaku usaha itu sangat penting,” tandas Khofifah.Gubernur juga berharap agar dinamika dan tantangan inflasi menjadi lesson learn (pela ke halaman 11
Penutupan EJGSI
Pramuka Dukung Semangat Nawa Bhakti Satya Oky abdul sholeh/ bhirawa
Jaga Kesehatan dengan Lari RUTINITAS kerja pejabat dituntut selalu prima. Untuk itu harus ditunjang oleh kondisi tubuh yang sehat dan bugar. Salah satu pejabat Pemkab Situbondo, Imam Agus Ansori, yang kini menjabat sebagai Kabag Perekonomian memperhatikan pentingnya tubuh yang sehat agar dapat mendukung karir dan kinerja yang unggul. Untuk menjaga kondisi itu, Imam Agus Ansori, aktif dengan olahraga lari di pagi hari. ke halaman 11
Sentil
Ingat, PNS itu pengabdian Kadin Jatim Minta Kabupaten Kota Tak Naikkan UMK Tapi buruh yang berharap Mayjen TNI Suharyanto Jabat Pangdam V/Brawijaya Selamat bertugas
Plt Ketua Kwarda Gerakan Pramuka Jatim Kak H. AR. Purmadi (tengah) foto bersama para penerima penghargaan Kwarcab se Jatim di wisata Pintu Langit, Pasuruan, Selasa (3/11).
Imam Agus Ansori
Bupati Larang Pegawai Cari Penghasilan di Luar Gaji PNS
Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa bersama TPID Jatim saat menggelar rapat koordinasi pengendalian laju inflasi Jatim.
Pasuruan, Bhirawa Ajang East Java Green Scout Inovation (EJGSI) Kwarda Pramuka Jatim berakhir meriah dengan berbagai penghargaan kepada Kwarcab se Jatim. Deretan inovasi dan kreatifitas berhasil diwujudkan oleh kader Pramuka
penegak pandega untuk mendorong jiwa kemandiriannya dalam berwirausaha. Plt Ketua Kwarda Pramuka Jatim AR Purmadi menuturkan, EJGSI berhasil dilaksanakan dengan dukungan kuat Pemprov Jatim, DPRD Jatim dan Kwarcab se Jatim. Melalui ajang ini,
Pramuka berupaya mendukung cita-cita Nawa Bhakti Satya. Di antaranya ialah Jatim Sejahter melalui pemugaran 83 rumah tidak layak huni dan pembagian 1.650 paket bahan pangan di 11 zona. ke halaman 11
BPBD Tinjau Korban Banjir dan Kirim Bantuan BPBD Jatim, Bhirawa Plt Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD Jatim, Yanuar Rachmadi kembali meninjau banjir di beberapa wilayah di Kabupaten Pasuruan, Selasa (3/11). Diantaranya di Desa Kedungringin Kecamatan Beji, Kabupaten Pasuruan. ke halaman 11
Ist
Plt Kalaksa BPBD Jatim Yanuar beserta pejabat jajaran meninjau korban banjir di Kabupaten Pasuruan, Selasa (3/11).
Jatuh Bangun Pelawak Hadapi Masa Sulit Pandemi Covid-19
Berprinsip Diwehi Urip Diwehi Mangan, Dunia Lawak Masih Andalkan Kerja Virtual Meski sudah mulai ada tanggapan atau job panggung pada masa pandemi Covid-19, namun rata-rata para pelawak di Jatim masih mengandalkan kerja secara virtual. Dua orang pelawak kondang di Jatim, Kirun dan Cak Percil menuturkan hal tersebut saat berada di Jombang. Arif Yulianto, Kab Jombang
Seperit yang disampaikan Pelawak Kirun, meski masih bekerja secara virtual, namun pendapatan yang diperolehnya dari kerja virtual ini tidak sebanyak seperti sebelum masa pandemi Covid-19. “Yang penting kan menyesuaikan, dan yang mengalami kan bukan kita sendiri, semua kena dampak,
mau tidak mau ya kita tanggung bersama,” ungkap Kirun. Dalam menghadapi ronarona kehidupan, terutama menghadapi situasi ekonomi yang sedang sulit, Kirun menuturkan, dia memiliki prinsip bahwa, ‘Diwehi Urip Diwehi Mangan’. Dengan arti, ‘manusia diberi kehidupan, juga diberikan makan’. “Dan ini yang merasakan juga banyak orang,” tandas Kirun.
Kirun mengaku, adanya pandemi Covid-19, grafik pendapatan dirinya dari melawak memang sangat turun drastis. Dikatakannya, sekaliber artis Ibukota pun juga ‘down’. “Kan tidak ada izin pentas, dibatasi dan tidak boleh. Lha nanti senimannya, pemusiknya, misalnya bisa menerapkan Protokol Kesehatan, ‘lha’ (kemudian) penontonnya?, untuk itu kita menyesuaikan sama-sama,” kata Kirun menuturkan. Dengan kerja secara virtual, Kirun mengaku dirinya juga mendapatkan penghasilan, ke halaman 11
Pelawak Kirun dan Cak Percil saat mendapatkan job manggung di sebuah acara di Jombang.