HARIAN
Harian Bhirawa Ditunjuk kembali sebagai sarana pengumuman iklan tender/lelang pemerintah di seluruh Jawa Timur berdasarkan SK Gubernur No.188/343/ KPTS/013/2006
harian_bhirawa@yahoo.com bhirawa_indragiri@yahoo.com suratkabar_harianbhirawa
IKLAN/ LANGGANAN
Surat Kabar Harian Bhirawa
031-5615454 Harga Langganan Rp 55.000/bulan Eceran Rp 3.000
www.harianbhirawa.co.id
Mata Rakyat Mitra Birokrat
Jumat Legi, 6 NOVEMBER 2020
Pimpin Apel Awal Kogartap III/Surabaya
Pangdam Gelorakan Sinergitas TNI, Polri dan Forkopimda Jatim
Surabaya, Bhirawa Pangdam V/Brawijaya, Mayjen TNI Suharyanto memimpin apel awal Komando Garnisun Tetap (Kogartap) III/ Surabaya, Kamis (5/11). Dalam apel pihaknya berpesan untuk selalu menjaga sinergitas antara TNI Polri dan Forkopimda Jatim. Mayjen TNI Suharyanto mengatakan, apa yang telah ditanamkan Mayjen TNI
Widodo Iryansyah sangat luar biasa. Sehingga ke depannya pihaknya akan terus meneruskan apa yang sudah ditanamkan itu. Terutama dalam hal sinergitas TNI Polri dan Forkopimda di Jatim, pihaknya akan terus melanjutkan hal tersebut.m “Sinergitas yang digelorakan pada HUT ke-75 TNI pada 5 Oktober 2020 lalu terlihat jelas di Jatim. Sehingga tidak ada masalah sekecil apapun terkait
sinergitas TNI Polri. Saya akan berusaha mempertahankan itu, syukur-syukur bisa meningkatkan,” kata Mayjen TNI Suharyanto. Pria yang juga menjabat sebagai Komandan Gartap (Dangartap) III/ Surabaya itu mengaku program jangka pendeknya terkait sinergitas TNI Polri ke halaman 11
oky abdul sholeh/bhirawa
Pangdam V/Brawijaya selaku Dangartap III/Surabaya, Mayjen TNI Suharyanto di dampingi Mayjen TNI Widodo Iryansyah meninjau pasukan apel di lapangan Kodam V/Brawijaya, Surabaya, Kamis (5/11). Pada kesempatan Mayjen TNI Suharyanto juga memberikan pesan untuk menjaga sinergitas TNI, Polri dan Forkopimda Jatim.
Jatim Terus Dorong Pengembangan Kawasan Industri Halal
Pemprov Jatim, Bhirawa Pengembangan Kawasan Industri Halal (KIH) terus didorong dan didukung perkembangannya oleh Pemerintah Provinsi Jatim. Komoditas halal mempunyai potensi pasar signifikan untuk dimasuki produk-produk Jatim , standard halal harus diakomodasi industri yang dimiliki provinsi paling timur Pulau Jawa Ini. ke halaman 11
Kadisperindag Jatim Drajat Irawan saat meninjau kawasan industri halal safe n lock Sidoarjo.
MITRA
Gubernur Khofifah Beri Tugas PT JGU
Jalankan Fungsi Perantara Komoditas Strategis Pengikut Tajul Muluk Berikrar Kembali ke Aswaja
Surabaya, Bhirawa Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa, memberi tugas khusus PT Jatim Grha Utama (JGU) untuk menjalankan fungsi intermediatory (Perantara) supply-demand komoditas strategis.
Untuk itu PT JGU yang juga merupakan holding company dari PT Puspa Agro akan segera tancap gas melakukan penataan managemen intermediatory supply-demand untuk komoditas telur dan daging ayam yang banyak menyumbang inflasi di Jatim. Harapannya, dengan adanya interdiatory supply-demand ini, maka peternak telur dan daging ayam akan mudah mendapatkan
pakan, terjamin harganya, dan managamen stok di pasaran saat panen dan di luar masa panen telur dan daging ayam akan tertata sehingga tak sampai mempengaruhi inflasi Jatim. Sebagaimana disampaikan Gubernur Jatim, upaya pengembangan model kerjasama antar daerah melalui optimalisasi peran BUMD tersebut digadang akan menjadi jurus untuk mengendalikan inflasi daerah
Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa
dengan mengontrol supplydemand komoditas pangan ke halaman 11
Dukung Kelengkapan Instrumen Perlindungan Konsumen
Waspada La Nina
Wakil Gubernur Jatim Emil Elestianto Dardak menerima pimpinan Badan Perlindungan Konsumen Nasional di ruang kerja Wagub Jatim, Kamis (5/11).
BUPATI Pasuruan, HM Irsyad Yusuf meminta seluruh masyarakat Kabupaten Pasuruan, untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap puncak La Nina yang terjadi di tengah pandemi saat ini. Menurutnya, dengan tetap menjaga kondisi kesehatan dan meningkatkan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), imunitas tubuh tetap terjaga. Sehingga dapat terhindar dari penyakit. “Saya menghimbau kepada seluruh masyarakat Kabupaten Pasuruan agar selalu jaga kesehatan selama ke halaman 11
Sentil
Jangan Hasilkan Kepala Daerah Koruptor di Pilkada 2020 - Pelajaran berharga Pengikut Tajul Muluk Berikrar Kembali ke Aswaja - Sudah ikrar dengan tulus Musim Hujan Datang, Siapkan Penanggulangan Kebencanaan - Harusnya sudah siap sebelum musim hujan
HM Irsyad Yusuf
Pemprov, Bhirawa Perubahan model transaksi dari tatap muka menjadi daring harus disikapi dengan perangkat regulasi yang memadahi. Tak terkecuali dalam memberikan perlind-
ungan konsumen dari berbagai kemungkinan resiko tindak pendipuan. Ketua Badan Perlindungan Konsumen Nasional (BPKN) Rizal E Halim mengatakan, pih akn y a ter us ber upaya
melakukan sosialisasi untuk mengembalikan amanat UU 8 tahun 99 tentang Perlindungan Konsumen yang selama ini mungkin sebagian besar ke halaman 11
Sampang,Bhirawa Pembacaan ikrar Ali Murtadho alias Tajul Muluk bererta ratusan pengikutnya, berlaksung khidmat di aula Pendopo Agung Trunojoyo, Bupati Sampang. Mereka membacakan ikrar kembali ke ajaran Ahlussunnah Wal Jamaah (Aswaja). Kamis (5/11/20). Prosesi ikrar di Pendopo Trunojoyo Kabupaten Sampang, dihadiri perwakilan dari Kantor Staf Presiden (KSP), perwakilan dari Pemprov Jatim, ketua MUI Jatim, Kakanwil Kemenag Jatim, Forkopimda Kabupaten Sampang serta ulama se Madura. Dalam ikrarnya pimpinan Syiah, Tajul Muluk mengatakan, melepas paham faham Syiah dan selanjutnya kembali ke ajaran Sunni atau aswaja. “Kembalinya ke Sunni ini tidak ada paksaan dari pihak manapun,” kata Tajul Muluk di Pendopo Trunojoyo Kabupaten Sampang, Kamis (5/11). ke halaman 11
Jangan Hasilkan Kepala Daerah Koruptor di Pilkada 2020 DPRD Jatim, Bhirawa Hasil Pilkada tahun 2015 silam di Jatim cukup membuat kecewa masyarakat. Pasalnya, dari pasangan calon yang terpilih, sebanyak 14 kepala daerah ditangkap oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Kasus terakhir, KPK menangkap Bupati Sidoarjo Saiful Ilah dalam operasi tangkap tangan (OTT) yang dilakukan pada Selasa (7/1) lalu. Penangkapan tersebut tersebut diduga terkait pengadaan barang dan jasa. Hal itu membuat Komisi A DPRD Jatim meminta masyarakat yang mempunyai hak pilih untuk melakukan rekam jejak masing-masing palson. Dengan harapan masyarakat tidak sampai salah ke halaman 11
Kepedulian Iksass Sukorejo Situbondo Diera Pandemi Covid-19
Bantu Tingkatkan Imunitas Tubuh, Bagikan Tiga Ton Tomat Secara Gratis Ada banyak elemen yang memiliki kepedulian tinggi untuk ikut membantu warga terdampak sebaran Covid-19 di Kabupaten Situbondo. Satu diantaranya dilakukan para alumni pondok pesantren (ponpes) di Situbondo bernama Ikatan Santri dan Alumni Pondok Pesantren Salafiyah Syafi’iyah (Iksass) Sukorejo. Iksass punya cara tersendiri dalam menunjukkan keberpihakannya kepada masyarakat di tengah pandemi Covid-19. Yakni dengan membagikan tomat secara gratis kepada warga. Sawawi, Kabupaten Situbondo
Pagi itu, sedikitnya ada tiga ton tomat tertata di pelataran teras rumah salah satu warga di Kecamatan Kapongan Situbondo. Beberapa orang pria yang masih muda tampak memasuk-
kan tomat tomat itu ke dalam tas kemasan. Setelah semuanya dikemas rapi, tomat-tomat itu satu persatu dinaikkan ke atas kendaraan pick up. “Ya tomat tomat ini nanti akan kami bagikan kepada warga terdampak Covid-19,” ujar Miftah-panggi-
lan akrab Miftahul Arifin. Kata Miftah, salah satu jenis sayuran kebanggaan masyarakat Kota Santri itu dikenal sebagai sumber vitamin C. Tomat-tomat ini, kata Miftah bukan untuk dijual akan tetapi untuk dibagibagikan kepada warga yang ada di sekitar Kecamatan Kapongan, Panji, Mangaran, Arjasa, dan Kecamatan Situbondo. “Kami memang punya keinginan sejak lama. Alhamdulillah saat ini sudah keturutan. Meski hanya berupa buah tomat,” jelas Miftah. Masih kata Miftah, kegiatan kemanusiaan ini merupakan ke halaman 11
sawawi/bhirawa
Miftahul Arifin bersama anggota Iksass mengemas tomat untuk dibagikan kepada warga terdampak Covid-19.