Turning Page

Page 1


[TURNING PAGE]

Bukan sore yang cerah. Bahkan tidak terlihat sama sekali berkas-berkas cahaya jingga di ufuk barat. Sisa hujan yang turun seharian tetap menggantung di langit sore ini. Mendatangi pantai bukanlah pilihan yang tepat. Tak banyak yang bisa dilihat. Bahkan tidak seperti akhir pekan pada biasanya, hari ini hanya terlihat beberapa pengunjung saja yang datang. Termasuk, Kina dan Raka yang sudah hampir tiga puluh menit berjalan sembari becerita banyak hal di sepanjang pantai. Sembari membasahi kaki dengan deburandeburan ombak, dan sesekali berhenti untuk saling mengambil foto. Kemudian, berjalan lagi tanpa menghiraukan keadaan sekitar. Setelah, berita besar itu datang Kina rasa hari ini menjadi waktu yang tetap untuknya Kembali bertemu dengan Raka. Rasanya kurun waktu dua tahun bukanlah waktu yang singkat. Ada banyak hal yang terjadi dihidup mereka, namun ada banyak pula yang tidak berubah dari mereka. Termasuk perasaan Kina terhadap Raka yang tetap sama. Tidak berkurang meski Kina telah berusaha dengan bersusah payah mencoba melupakan itu. Hingga sampai hari ini, akhirnya Raka dan Kina bertemu kembali.


“Are you happy, Ka?” tanya Kina. Raka hanya diam dan memandang ke arah Kina dengan tatapan kebingungan. “Iya, maksudnya perasaan kamu sekarang gimana? Kamu bahagia sekarang bisa bareng dia?” tanya Kina, memperjelas apa yang ia maksud. Raka masih diam, kemudian tersenyum memberi tanda. “Sebagai orang yang cuman bisa ngelihat kamu dari “kejauhanan”, ya karena kita udah lama ga ketemu, udah lama ga cerita banyak. Aku bisa ngeliat itu Ka. Aku turut bisa ngerasain gimana bahagianya kamu bisa ketemu dia dan jadi orang terdekatnya. Kamu harus tau Ka, kalau orang jatuh cinta itu bisa dilihat dari matanya. Dan kali ini, mata kamu berbinar-binar dan nyawamu lebih hidup berlipatlipat kali dibanding pas kamu cerita tim bola favoritmu itu” jelas Kina Panjang tanpa kesusahan, tanpa ada bantahan sedikitpun dari Raka. Kina menoleh ke samping, menatapi Raka yang tengah mengangguk pelan sembari tersenyum. Ntahlah, Kina tidak mengerti disebut apa semua ini. Patah hati kah? Tapi ada rasa bahagia sekaligus haru yang menyelimuti relung hati Kina. Namun, Kina lega telah menemukan jawaban dari semua pertanyaanya selama ini.


“Terima kasih ya Ka” kata Kina sembari mengulurkan tangan ke arah Raka. Raka kembali terlihat keheranan dengan tingkah laku Kina sore ini. “Pekerjaanku telah usai Ka. Terima kasih, senang sekali bisa bekerja sama dengan anda” kata Kina diselingi sedikit tawa yang terdengar menggantung. Raka hanya terdiam menatapi Kina. Cukup lama, sampai akhirnya Raka menyambut uluran tangan Kina dan mengayunnya pelan. Sedangkan, Kina mulai tersenyum menatap dengan haru orang yang ia cintainya itu. Namun, tiba-tiba saja, Raka menarik tubuh Kina ke arah tubuhnya. Kemudian, dalam waktu yang tidak dipastikan dan berjalan dengan begitu cepat, Kina telah ada di dalam pelukan Raka. Tanpa sadar, lalu Kina menangis dalam dekapan tubuh Raka yang terasa begitu hangat. Semakin Kina menangis, semakin erat saja Raka memeluknya. Kina telah memilih untuk melepaskan semuanya. Merelakan semua perasaannya terhadap Raka sampai tak bersisa. Kina tidak ingin ada yang tertinggal sedikitpun dan sekecil apapun itu. Karena, baik Kina maupun Raka sama-sama tau ini akan menjadi perpisahan dan pertemuan terakhir mereka. Mereka sama-sama paham, tak ada alasan lagi untuk mereka kembali bertemu. Ternyata cerita ini telah sampai pada epilog terakhirnya. Telah menemukan muara dari semua rasa dan pertanyanaan.


Jawaban-jawaban yang tidak Kina temui dimanapun kecuali di hari ini. Pada nyatanya, cerita ini tidak benar-benar berakhir. Kina dan Raka masing-masing tengah bersiap memulai mengukir kisah baru mereka.

Semarang, 5 April 2021 pukul 00.34 WIB disunting pada 22 April 2021

-

“..bahwa sebernanya tidak ada yang benar-benar berakhir. Kita hanya sedang memulai kisah yang baru, dengan orang yang lebh tepat”

Pukul Empat Petang Ra.



Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.