PERANG BESAN

Page 1

Baca !

INILAH GRUP : INILAH KORAN  PORTAL NEWS : INILAH.COM  INILAHKORAN.COM YANGMUDA.COM  JAKARTAPRESS.COM  MAJALAH: INILAH REVIEW

EDISI 99/TAHUN III/2015 MINGGU, 1 MARET 2015

BERITA UPDATE scan here..

Telinga, Mata, dan Hati Rakyat REDAKSI /IKLAN/SIRKULASI: JALAN TERUSAN PASTEUR NO 167 BANDUNG TELP 022-6127865 (HUNTING), 022-6127793 (REDAKSI) FAX 022-6127769 HARGA LANGGANAN RP55.000/BULAN Email redaksijabar@inilah.com

Website www.inilahkoran.com

e

e-Paper www.inilah.com/ikoran

Facebook inilahkoran jabar

Twitter @inilahkoran

RP 2.000

SECTION A

Line Chat inilahkoran

PERANG BESAN KONGRES Partai Amanat Nasional (PAN) menarik perhatian para politisi nasional. Perebutan kursi ketua umum ini bisa dikatakan sebagai perang antar-besan dari keluarga pejabat negara. Oleh: Ray Muhammad/Iwan Purwantono/Indra Hendriana

D ZULKIFLI HASAN

Pada 8 Oktober 2011 Putri pertama Zulkifli, Futri Zulya Safitri resmi menikah dengan Ahmad Mumtaz Rais putra ketiga Amien Rais

KARIR

Menteri Kehutanan, 2009-2014

Sekretaris Jenderal PAN, 2005-2010

Presiden Direktur PT Panamas Mitra Inti Lestari

Ketua Fraksi PAN DPR RI periode 2004 – 2009

Ketua Departemen Logistik PAN

Ketua Lembaga Buruh Tani & Nelayan

Wakil Ketua Komite tetap pemberdayaan KADINDA DKI

Pelindung Yayasan AL Husna Jakarta

ua calon ketua bersaing ketat memperebutkan jabatan tertinggi PAN. Hatta Rajasa yang merupakan besan mantan Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Zulkifli Hasan besan tokoh penting PAN Amien Rais. Embel-embel besan dari kedua pejabat negara ini tentunya memiliki pengaruh besar dalam pemilihan. Ahli politik Islam, Salim Said menyebut Kongres PAN yang digelar 28 Februari-2 Maret 2015 di Bali ini menarik perhatian konstelasi politik nasional. Pemilihan Ketua Umum PAN ini, menurut

dia, bisa dikatakan sebagai perang antar-besan. “Menarik, karena ini melibatkan Hatta Rajasa yang notabene besan SBY dan Zulkifli Hasan besan dari Amien Rais. Apakah soal embel-embel besan pada keduanya ini mempunyai pengaruh dalam pemilihan? Kita tonton saja,” ujarnya di Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (28/2). Salim pun menyampaikan, kongres yang diadakan PAN ini bisa berjalan dengan baik dan keputusan finalnya hanya menghasilkan satu nama untuk dijadikan ketua umum.

» Bersambung ke Hal A7

HATTA RAJASA

Pada 24 November 2011 anak bungsu Mantan Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas) resmi menikah dengan Siti Rubi Aliya Rajasa (Aliya), anak perempuan Hatta Rajasa.

KARIR

Ketua Umum DPP PAN 2009-2014 Menteri Koordinator Ekonomi 2004-2009 Menteri Perhubungan Kabinet Indonesia Bersatu 2001-2004 Menteri Riset dan Teknologi Kabinet Gotong Royong 2000-2005 Sekretaris Jenderal Partai Amanat Nasional (DPP-PAN) 1999-2000 Ketua Fraksi Partai Reformasi DPR. 1982-2000 Presiden Direktur Arthindo 1980-1983 Wakil Manager teknis PT. Meta Epsi Perusahaan pengeboran minya 1977-1978 Teknisi Lapangan PT. Bina Patra Jaya.

Wisata

Oleh: KH.Abdullah Gymnastiar

Mengenal Allah dengan Rasa ALHAMDULILLAH, segala puji sempurna hanya milik Allah. Dialah pencipta langit, bumi beserta isinya. Dia yang mendesain tanpa bantuan siapa pun. Dia yang mencipta tanpa membutuhkan contoh dari siapapun. Dia yang memelihara siang dan malam dengan sempurna. Shalawat dan salam semoga tetap tercurah kepada Rasulullah, MuhammadSaw, keluarga, dan para sahabat. Suatu bangunan akan kokoh jika pondasinya kuat. Goncangan sekuat apapun, tidak akan merubuhkannya bila bangunan tersebut disangga dengan dasar-dasar yang terhujam. » Bersambung ke Hal A7

i g n a l e P i t a Menikm i r a H m a l a di M

BOLAMANIA

C

INILAH SPORT

DUEL PENUH LUKA DUA raksasa Liga Primer Inggris menuai malu di pentas Eropa. Liverpool dan Manchester City, berbekal kekalahan kala bentrok di Anfield, Minggu (1/3) malam WIB. Siapa bangkit?

LENGKUNGAN warna-warni pelangi yang menakjubkan biasa muncul saat siang. Menariknya, pelangi ini muncul di malam hari.

» BACA HAL C1

JADWAL SALAT

BANDUNG & SEKITARNYA 1 MARET 2015 SUBUH ZUHUR ASAR MAGRIB ISYA 04:39 12:04 15:08 18:12 19:22

2 MARET 2015 SUBUH ZUHUR ASAR MAGRIB ISYA 04:39 12:04 15:07 18:11 19:21

IKLAN & BERLANGGANAN

022-6127 865

Curug Cimahi

U

ntuk menikmati pelangi di kegelapan malam, anda harus berkunjung ke tempat wisata Curug Cimahi. Waktunya terbatas, para pengunjung hanya bisa menikmati air terjun pelangi ini mulai jam 17.00 WIB hingga pukul 21.00 WIB. Air terjun pelangi adalah sebuah inovasi baru dari pengelola tempat wisata Curug Cimahi, yaitu dengan menempatkan set lampu yang sudah di desain sedemikian rupa di belakang air terjun curug

cimahi sehingga dapat menyajikan pemandangan yang luar biasa indah di malam hari, karena efek cahaya lampu tersebut yang dapat memancarkan beragam warna seperti warna-warni pelangi. Air terjun yang memancarkan pelangi di malam hari ini, tentunya membuat takjub para wisatawan. Air terjun itu, saat ini sudah menjadi tujuan wisata malam di Kabupaten Bandung Barat (KBB) tepatnya di Jalan Kolonel Masturi, Desa Kertawangi, Kecamatan Cisarua.

» Bersambung ke Hal A7


inilah weekend MUSIK

A2

www.inilahkoran.com

FILM

MINGGU, 1 MARET 2015

NET

BAND ROCK GOD

Underground Indonesia Bisa Eksis

GRUP musik Rock God mungkin terasa asing bagi para anak muda yang menggemari pop atau lagu-lagu melow. Namun, bagi para pencinta musik cadas atau keras, khususnya para pencinta musik underground, nama Rock God sudah tak asing lagi. Oleh : Ahmad Sayuti

D

igawangi M Elgana (vokal), Aditya Nugraha (gitar), Reza Rizki (bass) dan Roni Ramadhan (drum), band ini lahir di Kawasan Ujungberung, Kota Bandung pada 6 Juni 2006. Usia delapan tahun bagi sebuah grup musik mungkin masih hijau. Namun, Rock God sudah melebarkan sayapnya, di Jawa, Bali dan Sumatera. Tanah kelahiran Rock God, Ujungberung memang dikenal sebagai tempat lahirnya atau cikal bakal lahirnya grup-grup band cadas, underground. Sebut saja yang paling tersohor Burger Kill. Kendati kultur musik cadas di sana sangat kentara, bukan

berarti grup band ini ikut-ikutan. Justru Rock God lahir dari sekelompok anak muda yang memiliki jiwa perjuangan dan spirit, yang akhirnya munculah nama Rock God. Sang vokalis, M Elgana mengaku grup band tersebut berdiri dari satu tekad dan keyakinan jiwa bermusik sama. Semua personelnya merupakan alumni SMA yang memiliki dasar bermusik dan ideologi yang sama. ”Memang kultur kita dari Ujungberung (Underground). Namun, awalnya ada beberapa temen yang beda backround. Tapi kita sama-sama satu ideologi, maka kita sepakat pilih underground,” kata Elga sapaan karib Elgana. Elga tak memungkiri, ada

inspirasi dari grup band underground terdahulunya. Apalagi kultur di Ujungberung yang dari dulu memang musik-musik cadas atau keras. Namun, itu hanya benang merahnya atau intisari. Rock God tetap memiliki jati diri dan perjuangan yang ingin disampaikan kepada para pencinta musik. Beberapa band lokal yang menjadi sumber inspirasi mereka adalah Burgerkill, Puppen, Authority, Jasad dan grup band lainnya. Hasilnya karya-karya mereka mendapatkan tempat di scene musik bawah tanah Indonesia, khususnya Bandung. Aliran musik hardcore dipilih Elga Cs, lantaran pada dasarnya semua spirit musik itu sama, yakni harus merang-

kak dari bawah dulu, tidak ada yang langsung di atas. Apalagi ideologi bermusik yang dimiliki serta kulturnya underground. Underground hanya musik saja. Tapi pesan perjuangan yang disampaikan justru bisa diaplikasikan dalam kehidupan. Banyak pesan yang disampaikan, baik dalam musik atau liriknya justru mengenai perjuangan hidup dan realisasi kehidupan. “Di Rock God sendiri kita banyak bikin lirik lagu lebih pada kehidupan. Salah satu pesan yang bisa didapat dari lirik lagu

kami, intinya kalau kamu cinta pada satu dunia lakukan apapun caranya. Masalah hidup gak ada negosiaasi, pilihannya cuma dua, Ya atau Tidak,” ujarnya. Seperti dalam judul lagu Pedang Tanpa Mata. Liriknya menyebutkan: bukan lagi basa-basi, carikan solusi, niat menghabisi, jasad yang korupsi, atau hendak memanipulasi. (gin)

Underground hanya musik saja. Tapi pesan perjuangan yang disampaikan justru bisa diaplikasikan dalam kehidupan.”

DI BALIK 98

Potret Kelam (Kemanusiaan) Akhir Rezim Orba Sutradara: Lukman Sardi Produser: Affandi Abdul Rachman Skenario: Syamsul Hadi Pemeran: Chelsea Islan, Boy William, Donny Alamsyah, Ririn Ekawati, Teuku Rifnu Wikana, Bima Azriel, Amoroso Katamsi, Agus Kuncoro, Verdi Solaiman, Alya Rohali, Fauzi Baadilla, Arief Lufti Novembris Musik: Wachdanya Thoersina Agreswara Produksi: MNC Corporation/ MNC Pictures

DI Balik 98, sebelumnya berjudul “Di Balik Pintu Istana”, adalah sebuah film drama Indonesia yang disutradarai oleh Lukman Sardi dan dibintangi oleh Chelsea Islan dan Boy William. Film “Di Balik 98”, berlatar cerita runtuhnya pemerintahan Orde Baru dengan ditandai mundurnya Presiden Soeharto. Latar cerita yang mulai digunakan para sineas Indonesia dalam pembuatan filmnya, seperti film “Soekarno”, “Sang Pencerah”, “Sang Kiai”, dan sebagainya. Namun, pendekatan film “Di Balik 98” ini bukan dari sudut pandang politis, namun lebih ketal berbicara mengenai kemanusiaannya. Karakter utama yang menjadi penggerak cerita di film ini adalah, dari sudut pandang mahasiswa ada Diana (Chelsea Islan) dan Daniel (Boy William), lalu Donny Alamsyah dan Fauzi Baadila di sisi militer, Verdi Solaiman dan Alya Rohali dari sudut pandang petugas rumah tangga istana, dan Teuku Rifnu Wikana yang mewakili rakyat kecil. Dibalik 98 melakukan

proses syuting di beberapa kawasan Jakarta hingga ke Istana Bogor. JAKARTA 1998 Latar belakang krisis moneter membuat hampir semua orang menjadi panik dan berada dalam ketakutan. Warga kebingungan dengan situasi negara yang genting, gerakan gabungan mahasiswa seluruh Indonesia yang menuntut turunnya presiden Soeharto. Dengan puncaknya pada 13-14 Mei saat Tragedi Trisakti terjadi. Tragedi kelam bangsa ini. Di balik tragedi yang kelam itu ada kisah lain, kisah sebuah keluarga yang tercerai berai dan kisah sepasang kekasih yang terpisahkan. Bagus (26), seorang letnan dua, berada dalam situasi bimbang ketika harus berhadapan dengan situasi yang luar biasa. Tanggung jawab sebagai petugas pengamanan harus berbenturan dengan kewajiban utamanya untuk menjaga, Salma (23) seorang pegawai Istana Negara, sang istri yang sedang hamil tua.

Sayangnya, Salma harus berada dalam situasi tidak kondusif dan berbahaya ketika ia terjebak kerusuhan dan dinyatakan hilang. Hati Bagus yang bimbang, berubah menjadi hancur ketika ia harus menerima kenyataan tersebut. Apalagi ditambah dengan tekanan dari atasan yang menyatakan bahwa sebagai prajurit harus mengutamakan tugas dan sebagai laki-laki pantang untuk menjadi cengeng hanya karena peristiwa kecil. Sementara itu, nasib baik yang enggan untuk berpihak kepada Bagus. Diana (20), adik iparnya, aktivis reformasi mahasiswa, harus berbenturan pendapat ketika mengetahui Salma kakaknya hilang di tengah peristiwa kerusuhan. Di sinilah ketegangan dan konflik antara mereka tergambar. Keadaan semakin pelik ketika Daniel (20) pacar Diana, seorang keturunan Tionghoa yang juga ikut berjuang menuntut perubahan harus kehilangan Ayah dan Adiknya dalam kerusuhan 14 Mei. Bahkan Daniel hampir terjebak sweeping warga yang menyaring

orang-orang nonpribumi, yang saat itu menjadi puncak isu rasial di Indonesia. Untungnya Daniel selamat dan menemukan keluarganya lalu ikut eksodus meninggalkan Indonesia. Bagaimana pencarian Bagus terhadap Salma? Bagaimana hubungan kakak-adik, Bagus dan Diana? Melalui film karya Lukman Sardi ini Anda akan menyaksikan potret kemanusiaan yang dihadapi mereka, mewakili rakyat Indoensia yang benar-benarmengalami tragedi tersebut. JAKARTA 2015 17 Tahun berlalu Daniel kembali ke Jakarta dengan membawa abu kremasi Ayahnya. Ayahnya yang begitu mencintai Indonesia, hingga ia ingin beristirahat untuk selama-lamanya di tanah kelahirannya itu. Daniel pun berhasil menemukan Diana. Keduanya masih memiliki semangat yang sama untuk melanjutkan semangat reformasi, semangat perubahan untuk Indonesia yang lebih baik. (net/suro prapanca)


inilah weekend FESYEN

A3

www.inilahkoran.com

KULINER

MINGGU, 1 MARET 2015

INDONESIA FASHION WEEK 2015

Perkuat Posisi Tawar Kain Nusantara

FOTO-FOTO:ANTARA/ROSA PANGGABEAN

DESAINER fesyen dalam dan luar negeri kian total berkreasi dengan kain tradisional dari berbagai daerah di Indonesia. Oleh: Mia Umi Kartikawati

P

erhelatan Indonesia Fashion Week (IFW) 2015 di Jakarta Convention Center ( JCC) pekan ini, kian memperkuat posisi kain Nusantara di dalam peta fesyen internasional. Salah satu desainer Jepang, Steven Tach bahkan begitu antusias menampilkan karya-karyanya di ajang ini. Steven Tach berada dalam fesyen line international, FashUnica. Dia bekerja sama dengan Mulia Denny, mitranya dari Indonesia. Rencananya, mereka akan menampilkan 15 busana ready to wear yang menggunakan kain songket hingga tenun Indonesia.

“Kerjasama saya dan Steven ini adalah kesempatan yang bagus untuk mengangkat karya seni tradisional Indonesia. Steven memang sangat mengagumi keindahan kain-kain khas Indonesia,” kata Mulia saat ditemui di Menteng, Jakarta Pusat, beberapa waktu lalu. Sementara, desainer senior Agnes Budhisurya menampilkan tema Dongeng Makhluk Surgawi-Enchanting Fable of Celestial Being pada gelaran Indonesia Fashion Week (IFW) 2015. Desainer yang terkenal dengan art to wear itu, memilih tema tersebut dalam 20 karyanya, karena terinspirasi keindahan burung merak dan naga. “Dua binatang tersebut tak hanya indah, tapi juga sering dipakai menjadi simbol cerita dongeng di seluruh dunia,” jelasnya. Agnes sekaligus ingin menyampaikan pesan, agar masyarakat bisa menjaga populasi burung merak. “Burung merak sekarang sudah langka, hidup sederhana di hutan-hutan jati, jadi jangan sampai mereka punah. Keindahan harus dilestarikan,” tambahnya. Dalam perhelatan sama, Desainer Lenny Agustin menampilkan busana

berteknik sulam dari Swedia. Meski begitu, karya-karya desain Lenny justru kental dengan nuansa kearifan lokal. “Aku mengangkat tema Borneo of Beat. Aku keluar dari Borneo itu biasanya pakai manik-manik untuk membuat motif tribal. Sekarang aku pindahin jadi teknik sulam. Aku sudah berikan pelatihan teknik ini kepada para pengrajin kain di Pontianak,” terangnya. Desainer senior Poppy Dharsono

yang menampilkan kain bali di Indonesia Fashion Week 2015, optimistis, Indonesia akan menjadi pusat fesyen dunia pada 2025. “Perkembangan fesyen di Indonesia semakin pesan. Terbukti, beberapa tahun belakangan ini, Indonesia kerap menggelar fashion week dan selalu mendapat sambutan hangat dari masyarakat dan industri fesyen dunia,” ujarnya. (rey)

Nikmatnya Kue Balok Si Buhun APA yang tebersit di benak jika datang berwisata ke Garut lalu perut disergap rasa lapar di tengah-tengah cuaca dingin menjelang temaram? Oleh: Zainulmukhtar Ada banyak pilihan kuliner yang memanjakan lidah dan menghilangkan keroncongan di perut. Mulai makanan berat hingga makanan ringan. Mulai jajanan tradisional hingga camilan luar negeri. Akan tetapi tak ada salahnya kalau mencoba satu jajanan tradisional khas yang hingga kini masih terus bertahan. Kendati mendapatkannya tidak semudah penganan lain yang terdapat di banyak tempat. Namun percayalah, sekali mencoba, niscaya akan ketagihan. Apalagi kalau bukan kue balok. Kue tradisional nan sederhana ini, kini semakin digemari berbagai kalangan. Seperti kue balok Si Buhun di pinggir ruas Jalan Raya Cimanuk dekat pertigaan komplek pendidikan al Musadaddiyah Garut. Hampir setiap hari pembeli mengantre di tempat tersebut. Sehingga nyaris tak pernah ada kue pajangan di rak sejak dibuka sekitar pukul 15.00

WIB karena langsung habis diserbu pembeli dari berbagai kalangan, baik warga Garut sendiri maupun luar daerah yang tengah bertandang menikmati suasana kota ini. Adonannya terbilang sederhana. Hanya terdiri atas tepung terigu, gula, telur, mentega, soda kue, air, ditambah susu. Padatnya kalori dan protein membuat kue ini kerap dijuluki kue jibeuh, singkatan dari hiji oge seubeuh, atau satu saja terasa mengenyangkan perut. Daya tarik lain dari kue balok yaitu proses memasaknya cukup unik dan tradisional. Adonan dipanaskan dari atas maupun dari bawah cetakan dengan perapian menggunakan arang. Adonan yang sudah dituangkan ke cetakan ditutup dengan anglo yang diisi bara atau arang panas. Sehingga bagian atas maupun bawah kue terasa renyah, dan empuk di bagian tengahnya. Rasanya krenyes-krenyes legit ketika digigit. Menikmati kue balok paling mantap ditemani minuman kopi, teh tubruk panas, atau bandrek. Pedagang kue balok Si Buhun, Kurniadi (30) mengaku kerap kewalahan melayani banyaknya pembeli yang membeludak. Apalagi

FOTO-FOTO:INILAH/ ZAINULMUKHTAR

Kebanyakan pembeli inginnya setengah matang, dan rata-rata tidak dimakan di tempat, tapi dibawa pulang. jika didukung hari libur, di bawah cuaca sejuk atau dingin malam. Adonannya yang menghasilkan sekitar 800 potong keu balok bisa ludes dalam hitungan sekitar empat jam, sejak dibuka sekitar pukul 15.00 WIB. Padahal normalnya, dia berjualan hingga sekitar pukul 20.00 WIB. Menurutnya, untuk memasak satu kali cetakan kue balok sendiri hingga matang dibutuhkan waktu sekitar 5 menit. Sedangkan memasaknya setengah matang hanya memerlukan waktu sekitar 2 menit. “Kebanyakan pembeli inginnya setengah matang, dan rata-rata tidak dimakan di tempat, tapi dibawa pulang. Katanya, meskipun disimpan sampai keesokan hari, rasanya tetap enak. Padahal adonan kita buat alami tanpa bahan pengawet,” ujar ayah dua anak dari hasil pernikahannya dengan sang istri Sumiati itu, Sabtu (21/2). Dia juga mengaku tidak

sedikit pelanggannya menyarankan adonan kue ditambah. Namun lulusan SMK Taman Siswa Leles Rumpun Manajemen Bisnis Penjualan itu hanya tersenyum. “Segini juga sudah repot. Tenaga saya kan terbatas. Saya hanya dibantu seorang pegawai di sini,” ujarnya. Dia menyajikan kue balok dalam berbagai rasa, yakni keju, coklat, dan origin. Harga kue balok dengan topping keju dipatok Rp1.500 per potong, rasa coklat Rp1.300 per potong, dan origin Rp1.100 per potong. Sedangkan per paket rasa keju dihargai Rp15.000, rasa coklat Rp13.000, campur coklat-keju Rp14.000, dan paket origin-coklat Rp12.000. Kurniadi menyebutkan memperoleh keterampilan

membuat kue balok dari kakaknya, Soni (32) yang juga berjualan kue balok. Uniknya, kakaknya itu pun belajar membuat kue balok dari istrinya yang memang terlahir dari keluarga pedagang kue balok asal daerah Kadungora. Setelah berhasil membuka usaha kue balok di sekitar Jalan Raya Cimanuk, warga Kampung Babakan Sinyar Desa/Kecamatan Kadungora itu berencana membuka cabang usaha di sekitar Alun-alun Tarogong Kaler. Penasaran dengan kue balok Si Buhun? Datanglah ke pertigaan Jayaraga Jalan Raya Cimanuk. Kue balok enak disantap dalam keadaan masih hangat. Apalagi setengah matang dengan ditemani minuman kopi pahit, atau teh tubruk. ( jul)


A4

Bandung Tr

www.inilahkoran.com

MINGGU, 1 MARET 2015

HOTEL GRAND AQUILA

Jalan Dr Junjunan No 116 Telp 022-2039280

ASTON PASTEUR HOTEL

Jalan D

Teh dari Jawa Barat

a i n u D h a b m Mera

Mendengar kata ‘teh’ sudah sangat akrab di telinga kita. Bahkan di seluruh Nusantara ini, meminum teh adalah keseharian yang sudah mengiringi sebuah keluarga dalam suasana berkumpul sambil menikmati makanan ringan sebagai camilannya. Oleh: Suro Prapanca

A

palagi, di Bandung, Jawa Barat ( Jabar), daerah penghasil sekitar 80 persen produksi teh dari seluruh area perkebunan teh di seluruh Indonesia. Teh memang sangat mendunia, bukan hanya di Indonesia, bahkan sampai penjuru dunia banyak ditemukan tradisi-tradisi unik dalam menikmati minuman teh. Menurut Bagian Bina Usaha Dinas Perkebunan Jawa Barat, produksi teh Jabar telah menguasai pasar ekspor ke Amerika Serikat, Jerman, Inggris, Belanda, dan negara-negara Asia. Tanaman teh sebagai salah satu produk unggulan Jabar terhampar di kawasan pegunungan pada ketinggian 500-1.600 di atas permukaan laut dengan luas 99.942 hektare atau 70 persen dari seluruh area perkebunan teh di Indonesia. Bisnis perkebunan teh di Jabar ini bila dikelompokkan terdiri atas tiga kelompok, pertama oleh pengusaha, dengan luas perkebunan yang dikelola swasta ini memben-

dalam kemasan botol. Selain banyak dikonsumsi masyarakat Indonesia, teh hijau ini juga banyak dikonsumsi beberapa negara Afrika, Timur Tengah, dan Asia. Jadi, memang sejak zaman dahulu kala teh dari Bandung, Jabar, telah dinikmati oleh semua pencinta teh sampai ke penjuru dunia. Ayo silakan minum teh, di samping nikmat juga mengandung antioksidan yang baik untuk kesehatan. (*)

tang seluas 21.229 hektare. Kedua, dikelola oleh perkebunan negara atau pemerintah dengan seluas 26.083 hektare. Dan ketiga, area yang dikelola oleh rakyat atau perkebunan rakyat luasnya mencapai 52.630 hektare. J e n i s teh yang diproduksi p e r k e bunan teh di Jabar umumnya adalah teh hitam dan teh hijau. Sebagian produk teh hijau dilempar ke pasar domestik. Jenis teh ini juga banyak dimintai konsumen berupa teh siap saji, teh melati, serta

BTC Jalan Pasteur

GINO FERUCI KEBONJATI Jalan Kebonjati No 71-75 Telp 022-4248000

PERKEBUNAN TEH DI PANGALENGAN

BANDUNG dan sekitarnya memang kaya akan wisata alam yang sungguh mempesona. Salah satunya hamparan perkebunan teh yang ada di Bandung selatan, tepatnya di Pangalengan, Kabupaten Bandung. Untuk pergi ke daerah Pangalengan ini yang jauhnya sekitar 40 km dari Kota Bandung ke arah selatan, kira-kira sekitar 1,5 jam menggunakan kendaraan bermotor atau mobil ke kawasan yang punya keindahan luar biasa menyejukkan mata itu.

Salah satu tempat yang bisa Anda kunjungi untuk menikmati perkebunan teh di Pangalengan ini adalah Kebun Teh Kertamanah. Jaraknya sekitar 5 km dari Pasar Pangalengan. Untuk ke arah perkebunan teh ini sangat mudah, karena ada pintu gerbang Perkebunan Kertamanah sebagai ucapan selamat datang bagi para pengunjung. Ditambah, kondisi jalan di daerah tersebut yang mulus dan sangat bagus, sepertinya cocok sekali bagi keluarga untuk berjalan jalan di kawasan kebun

INILAH GRAHA PASIM Jalan Dr Junjunan No 167 Telp 022-6127865

teh tersebut (tea walk). Di samping itu, Anda juga bisa berkunjung ke perkebunan teh yang masih berada di daerah Pangalengan, yaitu Perkebunan Teh Malabar. Jaraknya sekitar 10 km dari Pasar Pangalengan. Anda bisa berkeliling ke kebun teh menggunakan mobil dengan pemandangan yang sungguh indah. Di sini, Anda bisa melihat pabrik teh tua yang sudah ada sejak zaman kolonial Belanda. Di sini pula, ilmuwan Belanda, Junghun dan Boscha pernah tinggal. (*)

GINO FERUCI BRAGA Jalan B

PERKEBUNAN TEH DI CIWIDEY SELAIN di daerah Pangalengan, perkebunan teh yang tak kalah indahnya juga bisa Anda kunjungi di daerah Ciwidey, terletak di Kecamatan Ciwidey, Kabupaten Bandung, terletak di daerah Kabupaten Bandung bagian selatan. Perkebunan teh di Ciwidey berada pada ketinggian sekitar 1.628 meter di atas permukaan laut. Panoramanya sungguh indah, berbukit, dan jalan yang berkelakkelok. Sejauh mata memandang, terhampar pepohonan teh dengan udara yang sejuk, sungguh bisa menghilangkan segala penat setelah Anda beraktivitas selama sepekan dengan rutinitas kerja dan kegiatan keseharian. Selamat menikmati pemandangan indah perkebunan teh, kemudian rasakan nikmatnya teh panas di kesejukan hawa di sekitarnya. (*)


ravel Guide

Dr Junjunan (Ters asteur) No 96

A5

www.inilahkoran.com

MINGGU, 1 MARET 2015

DE JAVA HOTEL Jalan Sukajadi No 148-150 Telp 022-2039888

SERELA RIAU Jalan RE Martadinata (Riau) No 56 Telp 022-4240328

HOTEL AMAROOSSA

Jalan Aceh No 71A Telp 022-4222221

GUMILANG REGENCY HOTEL Jl Dr Setiabudhi No 323-325 Bandung 40154 Phone 0222012618

Braga No 67Telp 022-4200099

PRAMA GRAND PREANGER BANDUNG Jl Asia Afrika No 81 Bandung 40111 Tel 022 4231631

GOLDEN FLOWER Jalan Asia Afrika No 15-17 Telp 022-4239999

THE TRANS LUXURY HOTEL Jalan Gatot Subroto No 289

PUSAT PERBELANJAAN/ MALL DI KOTA BANDUNG

AGENDA ACARA BANDUNG FOOD TRUCK FESTIVAL Bagi warga Bandung yang ingin menikmati sensasi food truck, jangan kelewat dengan gelaran yang satu ini. Berikut informasinya: Tanggal: 27 Februari - 1 Maret 2015 Tempat: Graha Mekarwangi Komplek Mekarwangi, Soekarno Hatta, Bandung. Selain dapat menikmati makanan, kamu juga akan dihibur oleh penampilan: D’Cinnamons, Matthew Sayers, Alex & Novita. Urban Motion – Planologi ITB Bandung Tanggal: 26 Januari – 15 Februari 2015 Tempat: ITB Bandung Planologi ITB Program acara: * Talkshow tanggal 7 Februari 2015 * Potret Problema: Tanggal: 26 Januari – 6 Februari 2015 * Workshop: Tanggal: 7 – 8 Februari 2015

Sashimi 2015 – Universitas Widyatama Bandung Tanggal: 28 Februari 2015 Tempat: Gedung Serba Guna Universitas Widyatama Jalan Cikutra No 204 A Bandung Waktu: 09.00 – 21.00 WIB Harga tiket masuk: GRATIS! Program acara: * High School Decoration Atmosphere Food Booth & Accessories * Band Audition & Guest Star * Lomba dan kompetisi: Dance, Cover Single Cosplay, Group Cosplay

Alifa Moslems Shopping Center Jalan BKR No 61

REI Jabar Expo 2015 – Bandung Pameran properti terbesar dan pertama di Tahun 2015 di Tanggal: 21 Februari – 1 Maret 2015 Tempat: Graha Manggala Siliwangi Jalan Aceh No 66 Bandung Peserta pameran: Developer, DPD REI JABAR & REI di luar Jabar, Produsen/pengusaha building material, Perbankan

Braga City Walk (BCW) Jalan Braga No 99-101

Bandung Electronic Center (BEC) Jalan Purnawarman No 13-15 Balubur Town Square (Baltos) Jalan Tamansari No 33 Bandung Electronic Mall (Be Mall) Jalan Naripan No 89 Bandung Indah Plaza (BIP) Jalan Merdeka No 56

BTC Fashion Mall Jalan Dr Junjunan No 143-149

Carrefour Kiaracondong Jalan Soekarno Hatta No 526 Cihampelas Walk (Ciwalk) Jalan Cihampelas 160 FestivaL Citylink Jalan Peta No 241 Flamboyant Center Jalan Sukajadi No 232 Giant Hyper Square Jalan Dr Junjunan Gyan Plaza Jalan Terusan Suryani No 239

Bandung Trade Mall (BTM) Jalan Kiaracondong

IBCC Jalan Ahmad Yani No 296 Istana Plaza (IP) Jalan Pasirkaliki No 121-123

Bandung Timur Plaza (BTP) Jalan AH Nasution Kav 46 A

International Trade Center (ITC) Jalan Pungkur-Moch Toha

HOTEL IBIS BANDUNG

Jalan Gatot Subroto No 289

DAFTAR KAFE DI BANDUNG Le Aries Garden Cafe Jalan Cibogo No 11

Kafe Burangrang Lounge Jalan Gatot Subroto No 83

Kafe Image Jalan Surya Sumantri No 25

Kafe Dago Terrace Resto Jalan Ir H Juanda No 139A

Restoran Kafe Kapulaga Jalan Teuku Umar No 6

Kafe De Resto Parahyangan Jalan RE Martadinata No 156-158

Kafe Kayu Manis Gumilang Sari Jalan Setiabudhi No 323-325

Kafe Enhaii Restauran & Teras Jalan Setiabudhi No186

Kafe Arar Gallery Jalan RE Martadinata No 66

Kafe Flamboyant Jalan Sukajadi No 232

Kafe Balad Kuring Ruko A Yani Bl 262/5-6

Kafe Garasi Jalan Pandu No 29

Kafe Bali Jalan RE Martadinata No 215

Kafe Garden Jalan Cisitu No 179A

Kafe Bistro Jalan Pelajar Pejuang No 45-50

Kafe Halaman Jalan Tamansari No 92

Restoran Kafe Bld Jalan Ciumbuleuit No 163A

Kafe Mq Jalan Citarum No 4

Kafe Bonti Jalan Terusan Pasirkoja No 347

Kafe N Jalan Setra Duta Kencana II No 11

Borneo Cafe & Steak Jalan Braga No 99

Kafe Pandan Wangi Jalan Sumatera No 52-54


inilah weekend BUDAYA

A6

www.inilahkoran.com

CERPEN

MINGGU, 1 MARET 2015

NILAI BUDAYA PENCAK SILAT HAMPIR PUNAH PENCAK silat kian mendunia. Pada ajang Asian Games 2018 nanti, bela diri khas Jawa Barat itu resmi dipertandingkan sebagai salah satu cabang olahraga. Namun, rupanya esensi tradisi dari pencak silat semakin menipis. Oleh: Asep Pupu SB

CERPEN

Sekolah tak mengenalku. Aku juga tak mengenal sekolah. Bapak ibu guru tidak mengerti aku. Di kelas, aku seperti ada di tempat asing. Teman-teman sekelasku seperti berasal dari planet luar angkasa yang jauh. Jauh sekali dariku. Penulis: Al Mahfud

T

ak hanya orang-orangnya. Bahkan, buku pelajaran pun demikian. Buku di sekolah seperti bukan diciptakan untukku. Buku-buku pelajaran itu berisi kalimatkalimat dan gambar-gambar yang hanya dikenal oleh teman-temanku. Teman-temanku yang jauh berbeda denganku. Mungkin buku-buku itu juga berasal dari planet luar angkasa yang jauh, sama seperti teman-temanku. Kalimat-kalimat yang ada dalam buku itu sering membuatku berkhayal. Berimajinasi tentang kegiatan-kegiatan dan benda-benda yang tak pernah kulakukan dan kusentuh, mendamba hal kosong, membuatku mengisap jempol. Gambar-gambar yang ada dalam buku-buku itu, ketika kulihat, seakan memperlihatkan kesenangan-kesenangan yang tidak pernah kurasakan. Bahkan tak pernah kulihat bentuknya dalam keseharian. Suatu ketika, saat pelajaran Bahasa Indonesia sedang berlangsung.... Ibu Guru meminta Kevin, salah satu siswa di kelas untuk membaca salah satu bacaan yang ada di buku pelajaran. Halaman dua puluh satu. Seluruh siswa serentak membuka bukunya. Aku ikut membuka buku pelajaran juga. Hingga berisik kertas memenuhi ruang kelas. Biasanya, saat ada salah seorang yang diminta

A

sep Gurwawan bangga. Dari segi prestasi, pencak silat resmi dipertandingkan pada pesta olahraga se-Asia. Namun Ketua umum Masyarakat Pencak Silat Indonesia (Maspi) itu juga prihatin. Di sisi lain nilai-nilai kebudayaan pencak silat hampir punah. “Perkembangan silat sekarang beda sama tahun 70-an, terutama pencak silat seni, akibat tergerusnya perkembangan zaman dan arus budaya luar. Lalu dari segi prestasi sekarang resmi masuk Tanding Tunggal Ganda Regu (TTGR) di Asian Games 2018,” kata Asep pada INILAH, Jumat (27/2). Asep memaparkan, terutama untuk di berbagai daerah event silat, kebudayaan yang mengakomodasi pencak silat sudah hampir tidak ada. Padahal, kata dia, pencak silat itu sendiri terdiri dari empat aspek utama, yakni mental spiritual, beladiri, seni, dan terakhir baru olahraga. “Olahraga dibagi tiga, yaitu silat sebagai kebugaran jasmani, sebagai rekreasi karena bisa dikemas dalam pertunjukan, dan prestasi karena dipertandingkan dalam event olahraga,” tegasnya. Seiring pesatnya perkembangan silat di bidang olahraga, Asep justru sangat khawatir karena orientasi generasi muda yang menggeluti pencak silat sudah berlandaskan pada materil. Hal itu, kata dia, didapat atas apresiasi raihan prestasi di sebuah pertandingan. Dengan kata lain, Asep melihat kini nilainilai luhur budi pekerti yang menjadi jati diri bangsa Indonesia sudah mulai dikesampingkan. Menurutnya bukan tidak mungkin apabila suatu saat nanti pencak silat secara utuh hanya tinggal dongengnya saja. “Pencak silat sebagai media pengendalian diri, dan didalamnya ada ajaran yang berkaitan dengan perilaku seseorang dan sekalipun sebagai bela diri tapi tidak mengarahkan orang ke arah radikal dan ada pembinaan mental,” ujarnya Oleh karenanya, Asep yang juga seorang guru di perguruan Panglipur, kini menerapkan talek atau semacam prosesi pengambilan sumpah sebelum menggelar latihan. Di dalamnya berisikan janji pendekar silat berkenaaan

dengan nilai luhur perilaku. Lebih mirisnya lagi, lanjut Asep, di tengah pengakuan dunia terhadap pencak silat, justru dari daerah sumber pencak silat, beberapa aliran hampir sirna. Untuk aliran yang masih bertahan pun, kata dia, hanya dikuasai beberapa orang. “Di Jabar aliran pencak silat ada Cimande, Cikalong, Kari, Madi, Sabandar dan Sera. Namun ada beberapa aliran hampir hilang seprti sabandar, kari, madi, dan yang lainnya pun hanya orang tertenu aja yang masih bisa,” terangnya. Kekhawatiran Asep akan hilangnya nilai tradisi dari pencak silat juga bertambah. Dia menyebutkan beberapa negara seperti Australia, Belanda, Jepang, dan negara lainnya sedang mencoba membuat penelitian mengenai pencak silat di Indonesia. “Saya takut generasi mendatang justru akan mencari sejarah dan nilai tradisi pencak silat hingga ke luar negeri. Karena pencak silat sebagai kebudayaan asli Indonesia sudah tidak lagi memiliki nilai tradisi, karena hanya dituntut untuk kepentingan prestasi semata,” bebernya. Asep mengungkapkan, sekarang ini hanya ada tiga buku yang mendokumentasikan tentang pencak silat. Dua di antaranya berisikan jurus aliran pencak silat Cikalong dari Cianjur dan Harimau dari Sumatera. Ada juga buku tentang keberadaan silat di Indonesia karya Oong Maryono berjudul Silat Merentang Waktu. Guna mempertahankan pencak silat sebagai produk budaya, Asep beserta rekan-rekannya di Maspi membuat berbagai gebrakan agar nilai tradisi dalam pencak silat tak lantas memudah. Rencananya, kata dia, pada awal Juni 2015 ini Maspi akan membuat pertemuan tingkat internasional di Bandung, dalam rangka kembali melestarikan silat tradisi. “Pada 2011 kita kumpul membentuk Maspi dan 2013 kita launching sambil mengadakkan seminar pencak silat tradisi, visi kami bagaimana pencak silat membumi dan mendunia, jadi ada workshop dan ada festival penca silat dalam sendra (tematik) atau silat bercerita, dan setiap tiga atau empat bulan sekali temu pendekar,” urainya.(gin)

Keterasingan untuk membaca, ibu guru akan meminta siswa yang lain untuk meneruskan membaca secara tibatiba. Kami harus siap sedia meneruskan kalimat terakhir yang dibaca dengan tepat. Jika tidak, kami pasti kena tegur. Tentu kami akan malu. “Keseharianku,” Kevin mulai membaca. Suasana kelas mendadak senyap. Seluruh siswa memandang lekat dan menunduk khusyuk barisan huruf yang berderet-deret di buku pelajaran. “Pagi yang indah, langit bersinar cerah.” “Aku berangkat sekolah, dan ayah pergi ke kantor.” Kevin membacanya dengan penuh semangat. Aku bisa menangkap suaranya yang penuh tenaga itu. Seolah kalimat-kalimat yang keluar dari mulutnya merupakan kata-kata sendiri yang ia ucapkan dengan ringan. Ia membaca dengan lancar, seakan sudah hafal. Di mataku, ia seperi bercerita tentang kesehariannya, tentang kehidupannya sehari-hari. “Berhenti Kevin. Amin, ayo lanjutkan!” Aku terkaget oleh perintah Ibu Guru. Apa kubilang. Beruntung aku menyimaknya. Tapi, membaca tidak begitu aku sukai. Bukan karena aku tak suka. Tapi, membaca buku pelajaran selalu membuat pikiranku berontak. Aku tahu, pemberontakan itu percuma. Pemberontakan yang sia-sia. Memberontak ke mana? Memberontak pada siapa? Lagi pula, apa yang aku rasakan seperti tidak dirasakan teman-temanku. Seakan-akan hanya aku sendiri yang merasakan ini. Aku terus membacanya. Aku akan tetap membacanya. “Aku pergi ke sekolah dengan bersepeda.” “Ayah pergi ke kantor mengendarai mobil.” Aku berusaha membacanya, namun tetap saja tanpa semangat. Sungguh berat. Berbeda sekali dengan Kevin. Aku seperti tidak punya tenaga. Aku seperti sound system yang dinyalakan begitu saja. Mengeluarkan suara, tanpa rasa, tanda daya. Hanya suara. Perasaan dan pemahamanku seperti tidak bisa menjangkau kata-kata itu. Kata demi kata yang saling sambung itu segera menindih pikiranku, imajinasiku, pemahaman-pemahaman yang selama ini ada dalam benakku. Tiap satu kalimat usai kutuntaskan, aku seperti baru saja melakukan perjalanan jauh. Sungguh, sekarang pikiranku terengah-engah, berkeringat, dan lelah. Aku terus melanjutkan bacaan itu. Aku segera menghirup napas dalam-dalam untuk melanjutkan perjalanan, membaca buku pelajaran. Sebenarnya, kalimat-kalimat itu juga memberiku imajinasi-imajinasi indah. Indah karena berisi kesenangan. Namun ketika imajinasi itu masuk ke dalam pikiranku dan bertemu dengan memori otakku, dengan bayangan-bayangan, dengan segala kenangan, dengan apa yang selama ini aku tahu,

aku lakukan, dan aku jalankan, seketika menjadi jauh, kosong, hampa. Kalimat-kalimat itu hanya fantasi. Ilusi. Aku tidak pernah mengalaminya. Sama sekali. Seharihari, aku berangkat sekolah berjalan kaki. Ayahku tiap pagi ke sawah, bukan ke kantor. Kantor apa? Naik mobil? Ke sawah naik mobil? Khayal. “Amin, berhenti, Dinda silakan baca bacaan selanjutnya!” Akhirnya. Seperti terlepas dari tekanan yang membelenggu. Aku merasa sedikit lega. “Pak Tani,” Dinda mulai membaca. “Pak Tani pergi ke sawah setiap hari.” “Pak Tani pergi ke sawah sambil menggiring seekor kerbau.” “Sawah Pak Tani sangat luas.” “Kerbau Pak Tani untuk membajak di sawah.” Halus. Aku mendengar, kalimat itu terucap dari mulut Dinda. Tak berbeda dengan Kevin, Dinda membacanya dengan ringan, namun mantap. Ia seperti benar-benar bercerita tentang pengalaman dirinya. Ia seperti melihat Pak Tani itu. Ia melihatnya di sana. Benar-benar menyaksikannya, lalu dengan yakin dan mantap menceritakannya. Pak Tani? Ke sawah? Ya, kau benar Dinda! Pak Tani memang bekerja di sawah. Ayahku seorang petani. Aku sendiri sering diajak Ayahku ke sawah. Gambar itu. Pak Tani itu, ia memakai baju lusuh. Mengenakan caping berbentuk kerucut di kepalanya. Wajahnya sudah tua, hitam, penuh keringat berkilat-kilat. Aku seperti melihat Ayahku. Sawah-sawah itu. Rumput-rumput itu. Lumpurlumpur itu. Ah, aku seperti melihat kehidupanku. Ya, ini baru hidupku. Petani! Sawah! Rumput! Lumpur! Dinda menunjuk ayahku. Dinda menunjukku! “Cukup Dinda, Amin lanjutkan bacaan yang selanjutnya!” Aku? Aku terkaget. Kenapa aku lagi? Ah, tapi aku tidak punya alasan untuk mengelak. Sebaliknya, Bu Guru selalu punya alasan untuk melakukan apa pun di kelas ini. Baik, aku akan membacanya. Kuharap bacaannya tak menambah berat pikiranku. “Hari Libur” Aku membaca judul itu dengan cukup bersemangat. Hari libur pasti menyenangkan, pikirku. Kurasa anak sekolah mana pun selalu menyukai saat-saat libur sekolah. “Hari libur sekolah tiba, aku sangat senang.” “Ketika hari libur, aku biasa berlibur ke kebun binatang dan ke pantai bersama keluargaku.” Awalnya aku cukup bersemangat. Tapi setelah kalimat itu terucap, seiring dengan otakku yang juga ikut menangkap, kalimat itu, ya, kalimat itu. Benar-benar membuat pikiranku berat, namun kosong. Hampa. Libur! Berlibur! Pantai! Kebun Binatang! Ketika

aku mengucapkannya, dan satu demi satu kata-kata itu, seakan berjejal sambung-menyambung dalam pikiranku. Pantai? Bagaimana pantai itu. Ada bayangan yang tak begitu jelas, kata itu sungguh asing. Namun, ketika melihat gambar di samping bacaan itu. Alangkah indah pantai itu. Kebun binatang? Aku sering mendengarnya, tapi bagaimana kebun binatang itu? Aku lihat gambarnya. Menyenangkan! Ada gajah, ada jerapah, ada beruang, ada kuda nil. Pasti menyenangkan bila melihatnya langsung dengan mataku. “Cukup, lanjutkan Laras!” Dan laras pun melanjutkan kalimat yang baru saja aku baca. “Di pantai, aku bermain pasir dan air laut.” “Kadang aku melihat ikan-ikan kecil menepi.” “Sesekali ombak datang mengguyur badanku.” “Badanku basah, tapi aku sangat senang.” Begitulah pelajaran berlangsung. Kami membaca buku pelajaran dengan bergantian. Pikiranku masih dipenuhi bayang-bayang tentang liburan, tentang pantai, tentang kebun binatang.. “Amin!” Terdengar suara ayah. Begitu dekat. Lamunanku buyar. “Jangan melamun saja meski hari libur. Kau bantu ibumu cari kayu bakar!” Aku melihat ke berbagai arah dan segera tersadar. Ini tempat yang tak jauh dari rumahku. Aku segera bangkit dan bergegas menuju ke tengah hutan. Menghampiri Ibu. September, 2014


NEWS

MINGGU, 1 MARET 2015

... PERANG BESAN

ANTARA

>Sambungan A1 “Mudah-mudahan kongresnya lancar sehingga hanya ada satu orang ketua jangan sampai dua karena nanti malah ramai. Sebab, kita punya beberapa partai yang ketuanya ada dua dan malah ribut,” katanya. Guru Besar Universitas Pertahanan ini mengatakan, tidak ada politisi yang berkeinginan mundur dari jabatannya dengan legawa sehingga wajar jika politisi yang sedang menjabat jabatan strategis seperti ketua umum berusaha mempertahankan jabatan itu. “Ada dua profesi yang tidak kenal pensiun, aktor dan politisi. Politisi yang tersingkir itu karena tidak laku. Jadi jangan berharap ada politisi yang mundur dengan legawa,” katanya. Keinginan Ketua Umum PAN Hatta Rajasa menjabat kembali posisi itu dinilainya wajar terjadi dalam perpolitikan di Indonesia karena partai politik belum dapat menjalankan tugasnya dalam mempersiapkan kader-kader baru. Calon petahana Hatta Rajasa belakangan ini disebut sejumlah survei diunggulkan. Namun kubu Zulkifli yang didukung Ketua MPP PAN Amien Rais mengklaim dukungan justru lebih banyak di mereka. Persaingan ini membuat tensi semakin memanas, hingga memunculkan isu terjadinya penculikan sejumlah pemilik suara. Menanggapi isu tersebut, Ketua DPP PAN Tjatur Sapto Edy meminta seluruh kader PAN untuk tenang. “Pak Hatta juga meminta kader agar tetap tenang, jangan terpengaruh, jangan terprovokasi. Pak Hatta berpesan agar kader tetap menggunakan hati nurani,” terang Tjatur yang merupakan pendukung Hatta Rajasa. Dia meminta persaingan

dilakukan secara fair, tidak dengan intrik-intrik tertentu yang bisa memecahkan soliditas partai. “Jadi kalau ada kabar adanya penculikan kader dan upaya mempengaruhi pilihan dengan iming-iming ini dan itu, terus terang kami tidak melakukan itu,” ungkap Tjatur. Memanasnya persaingan kedua calon diakui pengamat politik dari Habibie Centre, Bawono Kumoro. Dia memandang PAN memiliki posisi strategis di perpolitikan Indonesia saat ini. “Semua orang juga tahu PAN dan Hatta memegang peran penting di balik pembentukan Koalisi Merah Putih (KMP),” ujar Bawono. Dia tidak kaget begitu mendengar kabar bahwa sejumlah tokoh dari KMP dan Koalisi Indonesia Hebat (KIH) akan hadir dalam kongres. “Itu juga yang mungkin jadi penyebab memanasnya situasi kongres,” katanya. Menurutnya, meskipun konteksnya hanya silaturahmi politik, keberadaan kubu KMP dan KIH akan memunculkan

Pesan KPK Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) turut memantau hajatan PAN ini, KPK mengimbau setiap aktivitas politik dilakukan dalam kongres tanpa ada politik uang. Termasuk dalam pemilihan ketua umum baru partai berlambang matahari tersebut. “KPK mengimbau setiap aktivitas politik dilakukan tanpa politik uang,” kata Kepala Bagian Pemberitaan dan Publikasi KPK, Priharsa Nugraha. Bukan tanpa alasan hal itu disampaikan Priharsa. Pasalnya, aktivitas politik yang dilakukan tanpa uang demi mewujudkan aktivitas politik yang bersih. “Demi terwujudnya dunia politik yang bersih,” tegas Priharsa. KPK sebagai salah satu penegak hukum, kata Priharsa, siap menerima laporan jika terjadi politik uang. Terlebih praktik politik uang itu melibatkan penyelenggara negara dan diperoleh dari merampas keuangan negara. “Iya (bisa melapor ke KPK), dan penegak hukum lain,” tegasnya. (tan)

tafsir berbeda dari masyarakat maupun kalangan di luar PAN. “Saya pikir akan sangat wajar jika ada penafsiran si A di dukung ini dan si B didukung itu. Karena situasinya memungkinkan untuk munculnya tafsirtafsir itu,” tegasnya. Sebagai partai yang berada dalam Koalisi Merah Putih (KMP), PAN selama ini juga dekat dengan Koalisi Indonesia Hebat (KIH). Hal ini dibuktikan dengan kehadiran petinggi KIH Sekjen NasDem Patrice Rio Capella pada saat pembukaan Kongres IV yang berlangsung di The Westin Hotel, Nusa Dua, Bali, malam tadi. Mereka duduk sebaris dengan petinggi partai lainnya. Ada Ketum Gerindra Prabowo Subianto, Ketum Golkar Aburizal Bakrie, Ketum PPP Djan Faridz, Presiden PKS Anis Matta dan Wasekjen PKS Fahri Hamzah. Selain itu, hadir juga Ketua Harian PD Syarief Hasan dan Sekjen PD Edhie Baskoro Yudhoyono. Ada pula perwakilan dari partai baru Perindo.

Mahasiswa Upi Tewas Terseret Mobil 30KM INILAH, Cimahi - Tragis, Firman Nurhidayat (21) mahasiswa UPI asal Cimahi tewas mengenaskan setelah terseret Honda City Nopol D1347UI sejauh 30 kilometer, Jumat (27/2) sekitar pukul 23.00 WIB. Kapolres Cimahi AKBP Erwin Kurniawan membenarkan insiden tersebut. Menurutnya, insiden tersebut terjadi di Jalan Raya Kebon Kopi, Cimahi, tepat di depan Masjid Al Muhajirin, Kelurahan Cibereum, Kecamatan Cimahi Selatan.”Ya benar. Kejadiannya kemarin malam,” katanya kepada wartawan di Mapolres Cimahi, Sabtu (27/2). Erwin menuturkan, indisiden tersebut terjadi sekira pukul 23.00 WIB. Ia menyebutkan, saat itu korban yang mengendari Yamaha Vega D 6024 SJ mencoba menda-

hului Honda City D 1347 UI yang dikendarai Yana dari arah sebelah kanan. “Saat itu Honda City yang dikendarai Yana dan teman wanitanya bergerak dari Bandung menuju Cijerah,” katanya kepada wartawan di Mapolresta Cimahi, Sabtu (28/2). Namun, tanpa diduga dari arah berlawanan ada sepeda motor (identitas tidak diketahui), membanting kendali ke kiri dan terjatuh hingga akhirnya masuk ke dalam kolong mobil dan terseret. “Sopirnya diduga tahu korban masuk kolong. Oleh warga coba minta diberhentikan. Namun, tersangka yang panik malah menambah Kecepatan mobil,” ujarnya. Tersangka bersama teman wanitanya kabur ke arah tol dan menambrak palang pintu tol Pasir Koja tanpa mengambil tiket. “Jadi

A7

www.inilahkoran.com

tanpa disadari korban jaketnya nyangkut di mobil. Terseret sampai km 116.600 Cikamuning. Tersangka berhenti setelah disuruh kernet bus, yang melihat ada korban terseret di bawah mobil,” ujarnya. Selain menyeret korban sejauh 30 kilometer, rupanya Honda City yang dikendarai Yana sempat menabrak beberapa mobil hingga akhirnya berhenti di kilometer 166 tol Cikamuning. “Mobil yang dikendarai Yana sempat menyerempet beberapa kali, seperti truk Fuso dan Panther,” paparnya. Saat kabur dalam keadaan panik dan menyerat korban, ada empat sepeda motor yang mengejar pelaku hingga gerbang tol Pasirkoja. Bahkan, tersangka yang ditemani teman wanitanya Wiwin (30) menerobos palang

SBY: Hukum Harus Jadi Panglima INILAH, Jakarta - Presiden ke-6 Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), mengatakan, hukum harus menjadi panglima di Indonesia, bukan politik. “Hukumlah yang harus menjadi panglima di negeri ini, bukan politik, karena hukum mampu memberikan kepastian-kepastian,” katanya, dalam peluncuran buku biografi mantan Menteri Luar Negeri, Mochtar Kusuma-atmadja, di Jakarta. SBY mencontohkan pernyataannya dengan penjelasan mengenai gagasan Wawasan Nusantara yang diperkenalkan Mochtar Kusuma-atmadja. “Wawasan Nusantara merupakan landasan hukum yang mampu menghadirkan kepastian batas laut dan kontinen,” katanya. Dalam sambutannya, SBY

menyebut Mochtar Kusumaatmadja sebagai pemimpin dan negarawan Indonesia. “Pemikiran Mochtar sebagai pemimpin dan negarawan telah menjadi bagian tidak terpisahkan dari sejarah negeri,” katanya. SBY mengatakan ketika dunia berubah, tantangannya juga ikut berubah sehingga pemimpin dan tokoh bangsa pada zamannya harus ikut mengalami perubahan. “Pemimpin harus adaptif, responsif dan cerdas. Romantisme masa lalu tidak boleh membelenggu, harus responsif sesuai semangat zaman,” katanya. SBY juga menyebut Mochtar sebagai perintis implementasi smart power dalam konsep diplomasi Indonesia. Smart power, menurut SBY, merupakan gabungan dari soft power dan hard pow-

er, yang telah dikenal sebagai konsep kekuatan negara-bangsa dalam ilmu hubungan internasional. Di akhir sambutannya, SBY memberikan pernyataan yang mengandung canda. “Selain kekuasaan, ternyata kata juga mampu menggoda. Speak and word can corrupt,” kata SBY, mengakhiri sambutannya. Tidak dijelaskan lagi apa maksudnya dan kepada siapa ucapan itu ditujukan. Mochtar Kusuma-atmadja dikenal sebagai konseptor dari Deklarasi Pemerintah RI 13 Desember 1957 atau Deklarasi Djuanda mengenai prinsip negara kepulauan yang terkenal sebagai Wawasan Nusantara. Mochtar Kusuma-atmadja menjabat sebagai Menteri Kehakiman periode 1974-1978 dan Menteri Luar Negeri 19781988. (tan)

... Mengenal Allah dengan Rasa >Sambungan A1 Begitu juga sebaliknya, jika dasarnya rapuh, dapat dipastikan bangunan itu tidak akan kuat menahan goncangan. Seiring berlalunya waktu, ia akan tergerus dan hancur dimakan usia. Iman yang kita miliki juga dapat diandaikan dengan bangunan. Bila iman tersebut dibangun dengan dasar yang kuat, ia akan mampu bertahan terhadap “benturan” dari luar dirinya. Namun, bila dasarnya lemah, bisa dipastikan keimanan tersebut akan sangat rapuh. Akan goyah dan hancur bila cobaan datang menimpanya. Hal-hal duniawi seperti ilmu, amal, pangkat dan kedudukan tidak akan

“merubuhkan” seseorang, jika ia memiliki iman yang kuat. Yakni iman yang didasari kalimat tauhid. Yakinlah bahwa Allah tempat asal dari sesuatu dan semuanya akan kembali kepada-Nya. Tunduklah atas takdir yang telah Allah tetapkan pada kita, karena semuanya adalah yang terbaik untuk dijalani. Lalu, bagaimana cara memiliki keimanan yang didasari oleh ketauhidan hanya pada Allah? Jawabannya adalah dengan bermuhajadah (berusaha sungguhsungguh) kepada Allah dalam segala sikap dan perilaku, serta bergaul dengan orangorang yang telah mengenal dan mencintai Allah. Berusahalah untuk belajar mengenal Allah. Menge-

nal tidak hanya lewat kata atau lisan yang terucap, namun dengan segala rasa yang ada. Dan sumber dari rasa itu adalah hati (qalbu). Kebeningan hati, insya Allah melahirkan kepekaan rasa yang akan menyibak tabir-tabir antara kita dengan Allah. Saudaraku, bila tabir tersebut terungkap, kita tidak hanya mengenal Allah dengan sebenar-benarnya, namun juga mampu mencintai Allah. Bila sudah mampu mencintai Allah, maka bersyukurlah, karena itu tandanya kita telah memiliki keimanan yang didasari ketauhidan. Insya Allah, tidak akan tergoyahkan meski beribu badai cobaan datang menerpanya. Wallahu a’lam bishawab. *

500 Sekolah Terapkan UN Berbasis Komputer

INILAH/BAMBANG PRASETHYO

pintu tol dan tidak membeli tiket. Namun, aksinya terhenti setelah sebuah bus menghalangi Laju sedan Honda City tersebut di kilometer 116.600 atau tepat sebelum gerbang Tol Cikamuning. Saat itu kernet bus melihat sosok korban dibawah kolong mobil dalam keadaan tertelungkup. “Saat itu bukannya menyerah, tapi Yana malah mau kabur, dan akhirnya ditangkap juga,” ujarnya. Kondisi Firman yang terseret sepanjang 30 kilometer tewas mengenaskan. Badannya telungkup dengan wajah ancur. Korban kemudian dilarikan ke Rumah Sakit Cahya Kawaluyaan. Yana yang sudah ditetapkan sebagai tersangka hingga saat ini sedang dalam pemeriksaan Polresta Cimahi. (ahmad sayuti/tan)

... Menikmati Pelangi di Malam Hari >Sambungan A1 “Baru kali ini, saya bisa melihat pelangi di malam hari. Ya, di sini, di Curug Cimahi,” kata salah seorang pengunjung Adi Haryanto (37), warga Gadobangkong KBB belum lama ini. Sacara alamiah, memang pelangi hanya terlihat pada siang hingga petang. Pelangi terlihat dengan mata telanjang sebagai fenomena optik dan meteorologi yang menghasilkan spektrum cahaya. Lengkungan cahaya warnawarni itu jelas jika matahari bersinar setelah hujan. Hasil pembiasan cahaya itu kerap terlihat di sekitar air terjun. Kendati tidak turun hujan, di sekitar air terjun itu sering terlihat pelangi. Di sana pelangi berupa lengkungan warna warni tampak serasi dengan latar belakang asri hijaunya dedaunan. Belum lama ini, Curug

Cimahi direkayasa. Tujuannya, menampilkan pelangi di air terjun pada malam hari. Pemandanan menakjubkan ini semakin fokus dengan keadaan langit malam yang gelap gulita. Namanya juga fenomena buatan. Pelangi di malam hari itu tak serupa dengan pelangi yang terjadi secara alamiah. Yang paling kentara, bentuknya. Tidak melengkung sempurna, pelangi di Curug Cimahi ini berupa cahaya vertikal mengikuti jatuhnya air setinggi 87 m. Pelangi yang memancar dari air terjun itu bersumber dari cahaya lampu dengan instalasi khusus. Lampu-lampu istimewa itu dipasang pada dinding belakang air terjun. Didesain sedemikian rupa, cahaya yang terlihat pun menyerupai pelangi. Ada warna merah, hijau, kuning, jingga, biru, indigo, dan ungu. Sebagai pengelola wa-

hana The Rainbow Waterfall, Perum Perhutani KPH Bandung Utara pun mengubah sistem kerja. Biasanya, wana wisata seluas 25,75 ha ini dibuka setiap hari pada pukul 08.00-17.00 WIB. Dengan wajah lain ini, pelancong bisa mengunjunginya pada pukul 17.00-21.00 WIB. Akses masuk pun disesuaikan. Jika pagi hingga siang hari tiketnya seharga Rp12 ribu/orang, maka sejak pukul 17.00 WIB harganya menjadi Rp15 ribu/orang. Harga yang relatif sesuai dengan hal yang didapatkan dengan melihat keindahan flora dan fauna sepanjang jalan. Ditemani kicauan burung, pengunjung pun bisa mendengar langsung suara monyet ekor panjang jinak yang bermain di pepohonan. Untuk melayani para pengunjung yang dating malam hari, pengelola menambah petugas keamanan. Tak han-

ya itu, di jalan setapak itu pun terpasang lampu penerangan. Fasilitas penunjang lainnya pun dilengkapi. Tak memiliki kendaraan pribadi bukan halangan untuk tidak berkunjung ke sini. Pasalnya, wana wisata yang berada di pinggir jalan raya ini dilewati angkutan umum. Dari Kota Bandung, kita dapat menggunakan angkot jurusan St Hall-Lembang. Dari sana, perjalanan dilanjutkan dengan angkot jurusan Lembang-Cisarua dan turun persis di depan pintu gerbang Curug Cimahi. Atau, dari Terminal Ledeng itu bisa dilanjutkan dengan angkot LedengParongpong, dilanjutkan angkutan jurusan Parongpong-Padalarang. Jika dari Kota Cimahi, jalan termudah adalah dari Terminal Pasar Atas Cimahi naik angkot jurusan Cimahi-Cisarua. (doni ramdhani/tan)

INILAH, Bandung - Sistem ujian nasional di Indonesia berubah. Siswa SMA dan SMK akan mengerjakan soal ujian dengan berbasis komputer. Menteri Kebudayaan dan Pendidikan Dasar dan Menengah, Anies Baswedan mengaku pihaknya akan menggelar UN berbasis komputer. Namun sistem baru ini masih dalam tahap ujicoba. “Sekitar 500 sekolah akan melakukan ujicoba UN berbasis komputer,” ujarnya kepada wartawan di Gedung Konferensi Asia Afrika, Sabtu (28/2). Dia menjelaskan 500 sekolah tersebut bukan ditunjuk langsung pemerintah, tapi telah menyatakan kesiapannya untuk mengikuti UN berbasis komputer. Sebagian besar sekolah merupakan SMK karena punya fasilitas komputer lebih lengkap dibandingkan SMA. “Ini hanya untuk sekolah yang bersedia ikut, bukan untuk sekolah yang

ditunjuk,” katanya. Menurutnya, sistem baru ini masih dalam tahap uji coba karena ingin mendapatkan masukan dari lapangan. Pihaknya melakukan ujicoba terlebih dulu karena tidak ingin seperti Kurikulum 2013 yang sempat bermasalah. Ketika itu, banyak sekolah yang belum siap menerapkan kurikulum di era Mendikbud Mochamad Nuh sehingga berujung masalah. “Setelah ujicoba, maka akan lebih siap. Dan akan dilaksanakan secara bertahap,” katanya. Lebih lanjut dituturkannya, sistem UN berbasis komputer ini belum punya Standar Operasional Prosedur (SOP). Namun, pihaknya telah lebih dulu melakukan sosialisasi ke dinasdinas, sekolah dan Perguruan Tinggi Negeri (PTN) Saat ini, pihaknya masih menunggu terbitnya Peraturan Pemerintah (PP) dan Peraturan

Menteri mengenai UN berbasis komputer. “SOP nya sudah siap tinggal nunggu nomornya. Kita juga masing menunggu PP dan Permen. Insyaallah dalam satu dua hari ini keluar,” ucapnya. Anies menilai UN berbasis komputer punya arti penting di masa depan dibandingkan dengan UN secara tertulis. Karena menggunakan sistem data maka UN berbasis komputer bisa dilaksanakan dengan waktu yang berbeda sedangkan UN tertulis harus dalam waktu yang sama. Selain itu, penyelenggaraan UN berbasis komputer juga akan lebih sederhana. Hal ini sangat berbeda dibandingkan UN tertulis yang melibatkan banyak orang mulai dari distribusi soal, pengawas, dan lain-lain. “Kami lakukan penyederhanaan, tahun ini diujicoba sedangkan tahun depan akan dilaksanakan,” pungkasnya. (dadi haryadi/tan)


inilah weekend FIGUR

A8

www.inilahkoran.com

YANG MUDA

MINGGU, 1 MARET 2015

FERRY SANDIYANA

KESEMPATAN DATANG BERKALI-KALI

J

atuh bangun dalam menapaki tangga bisnis telah direguk oleh Ferry Sandiyana. Sehingga, ia semakin mantap menancapkan usahanya di bidang properti. “Jatuh ban-

SEMANGAT pantang menyerah dan berjiwa ikhlas menjadi pintu sukses Ferry Sandiyana. Semangat itulah yang kini mengantarkan dia menjadi Ketua kamar Dagang dan Industri (KADIN) Kabupaten Bandung periode 20142019. gun dalam usaha itu biasa. Tapi yang penting tetap semangat, ikhlas, tawadhu, pantang menyerah, dan maju terus,” kata Ferry. Pria berusia 47 tahun ini, awal merintis usahanya bermula dari usaha bidang konstruksi di tahun 1989. Badai krisis moneter

pada 1998 yang menghantam Indonesia, turut merontokkan usaha yang telah dirintisnya itu. Di tengah keterpurukannya, anak pertama dari empat bersaudara pasangan Haji Maman A Rahman dan Hajah E Tuti Rukiah, tak mau berdiam diri meratapi kegagalan. Ferry bangkit kembali. Dia pun mulai merambah bisnis perumahan. Dengan mendirikan perusahaan properti PT Tujuh Pilar Sarana, perumahan pertamanya adalah Pondok Giri Harja Endah. “Saat mengalami kegagalan, saya bertekad harus cepat bangun lagi. Jangan langsung diam apalagi putus asa dan tak mau mencoba lagi. Karena kesempatan itu datang berkali-kali, asal kita mau kerja keras, tekun, tetap semangat pasti berhasil,” ujarnya. Setelah berhasil mendirikan perumahan Pondok Giri Harja Endah, Ferry seolah tak mau berhenti. Tercatat beberapa perumahan telah didirikannya, sebut saja Kencana Regency, Soreang Residence, D’ Pillar

Residence, D’ Pillar Rancaekek, Grand D’ Pillar, dan masih banyak yang lainnya. Sebenarnya, tak heran jika ayah dari Beatarita Rachdiani (23), Vially Mohammad Rahman (18) ini, bisa sukses seperti sekarang. Selain berkat keuletan dan kerja kerasnya, dia pun mewarisi darah bisnis dari almarhum ayahnya. Sang ayah tercatat sebagai seorang pengusaha sukses bidang konstruksi. Sehingga, lingkungan dunia usaha, bukanlah hal baru bagi Ferry. “Tapi yang terpenting adalah nasihat orang tua. Mereka selalu mengingatkan kami anakanaknya, agar bisa menjadi manusia yang bermanfaat bagi orang banyak. Dan saya selalu ingat nasihat ibu, beliau selalu bilang mencari uang itu nanti akan ada gantinya. Tapi kalau kita mau menularkan ilmu yang dimiliki, nilainya tidak akan terukur oleh apa pun,” katanya. Berbekal segudang pengalamannya di bidang usaha, Ferry yang juga aktivis organisasi profesi usaha dan organisasi pelestarian lingkungan hidup ini. Mengantongi berbagai prestasi, di antaranya sebagai utusan KADIN bidang teknik ke Jepang (1989-1991), AOTS di Osaka, dan LKTIJ di Hamamatsu (1991-

1992). Dia juga aktif di Yayasan Sabilulungan dan Yayasan Yatim Piatu Hj E Tuti Rukiah. Selain itu, Ferry pun menjabat Ketua Umum DPP AP2ERSI dan Ketua KADIN Kabupaten Bandung periode 2014-2015. Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) menjadi salah satu potensi masyarakat di wilayah Kabupaten Bandung. Ratusan ribu pelaku UMKM dengan berbagai bidang dan kemampuannya ada di tempat itu. Potensi besar inilah yang saat ini menjadi salah satu concern Ferry. Sejak dinobatkan sebagai Ketua KADIN Kabupaten Bandung yang baru, bapak dua anak ini merasa memiliki tanggung jawab untuk menggali dan memajukan para pelaku UMKM. Karena harus diakui, meski jumlahnya banyak, serta terbukti tangguh dan menjadi salah satu penopang perekonomian nasional. Tapi, keberadaan pelaku UMKM masih berkutat dengan berbagai permasalahan. “UMKM menjadi salah satu concern kami di KADIN Kabupaten Bandung. Karena harus diakui produk UMKM di sini cukup banyak serta memiliki daya saing yang baik. Ini merupakan potensi besar yang harus dikem-

bangkan dan dibesarkan,” kata suami dari Ruliyani ini. Namun sayangnya, kata dia, meski keberadaan para pelaku UMKM itu cukup banyak serta berbagai produknya diserap pasar cukup baik. Para pelaku UMKM di Kabupaten Bandung ini, pada umumnya masih terbentur pada permasalahan klasik. Seperti masalah permodalan, manajemen, kemasan, serta strategi pemasaran yang baik. “Sehingga saya dan kawan-kawan di KADIN merasa terpanggil untuk bersama-sama mengembangkan sektor UMKM ini. Sampai suatu saat bisa menjadi kekuatan dan unggulan ekonomi Kabupaten Bandung, Jabar, bahkan nasional,” ujarnya. (tan)

k i t s a l P g n o t n a Diet K G Oleh: Doni Ramdhani

SATU lagi gawean anak muda zaman sekarang. Relawan yang tergabung dalam Diet Kantong Plastik (DKP) mengajak masyarakat luas untuk mengurangi penggunaan kantong plastik.

erakan nasional tersebut lahir karena saking melimpahnya penggunaan kantong plastik di masyarakat luas. Padahal, plastik yang berujung menjadi sampah itu nantinya membebani lingkungan karena sulit diurai tanah. Produksi sampah plastik Indonesia sendiri k i n i m e n capai 5,4 juta ton per tahun. Angka itu membawa Indonesia menduduki peringkat kedua penghasil sampah domestik terbesar. Koordinator Harian DKP Rahyang Nusantara mengatakan, kampanye ini mulai

diluncurkan sejak 2010. Saat itu, DKP masih berada di bawah payung organisasi Greeneration Indonesia. “Dulu, kita awalnya melakukan kampanye publik. Tapi, akhir-akhir ini kita lebih memberikan kegiatan berupa advokasi dan edukasi. Artinya, tak hanya memberikan penjelasan kepada khalayak ramai, sekarang kita pun mendorong pemerintah untuk melakukan sesuatu hal yang konkret seperti pembuatan aturan yang lebih pro-kepada lingkungan hidup,” kata Rahyang kepada INILAH saat ditemui di sekretariat DKP. Terkait goal yang diinginkan, dia mengaku hanya Kota Bandung yang mengatur mengenai pengurangan penggunaan plastik. Itu tertuang dalam Perda Kota Bandung No 17/2012 tentang Pengurangan Penggunaan Kantong Plastik. Meski baru satu-satunya daerah yang memiliki aturan khusus plastik, Rahyang mengatakan, implementasi aturan di lapangan masih belum efek-

tif.

“Tapi, setidaknya Kota Bandung sudah memiliki peraturan daerah yang khusus mengurangi penggunaan kantong plastik. Se-Indonesia, baru Bandung yang memiliki aturan tersebut,” ucap lulusan Fakultas Pertanian Universitas Padjadjaran (Unpad) ini. Berdasarkan kampanye dan gerakan di daerah, kata dia, akhirnya DKP kini melakukan advokasi ke pemerintah pusat. Dengan Kementerian Lingkungan Hidup (KLH) pihaknya terlibat aktif dalam penetrasi dan penggodokan aturan main

tersebut. Selain melakukan advokasi ke pemerintahan, DKP pun merangkul perusahaan ritel. Pasalnya, dari sekian banyak kantong plastik yang beredar di masyarakat itu kebanyakan berasal dari supermarket dan perusahaan ritel. “Kita mengimbau kepada pengusaha supermarket dan ritel untuk beralih menggunakan reuseable bag yang diberikan kepada para konsumen. Memang, harga untuk tas yang bisa dipakai terus-menerus itu mereka harus membayar lebih mahal. Tapi, kalau pun dengan

kantong plastik, para pengusahan ritel itu pun tetap mengeluarkan cost yang tidak sedikit,” tutur Rahyang. Lebih jauh dia menjelaskan, banyak dari sampah kantong plastik ini tidak sampai ke tempat pembuangan sampah. Dari sekian banyak itu hanya sedikit yang akhirnya didaur ulang. Ujungnya, sampah kantong plastik itu menumpuk di sungai, saluran air got, drainase, pantai, bahkan laut. Terlebih, konon karena sampah yang menyumbat saluran air itu mengakibatkan banjir di mana-mana.(doni ramdhani)


A4

Bogor Tra

www.inilahkoran.com

MINGGU, 1 MARET 2015

FOTO-FOTO-ADHI MAWARDI

d

p Jl. Sem

ma

m ha

Mu

lak

in

ul

bd

.A HOTEL SANTIKA BOGOR K.H Jl. Jalan Raya Pajajaran, Botani Square, Bogor Tengah.

B lah

Jl. L ya Ra eu

Jl. B

or og -B

ub ul ak

ng lia wi

Bogor Golf Club Jl. Sin dang Baran g

ng

unu

Jl. G

u

Bat

atu

gB un un

Jl. G

BEBEK PAK NDUT Jalan Pemuda nomor 9, Bogor Tengah

WISATA: Para pengunjung Cimory Riverside, Jumat (27/2) melepaskan makan siang sambil menikmati aliran sungai Ciliwung dari atas balkon. Manager Operasional Cimory Riverside Aris Kusnadi mengatakan pengunjung juga bisa menikmati beraneka ragam rasa coklat.

Oleh: Adhi Mawardi

M

elewatkan akhir pekan di kawasan Puncak, Bogor, tidak mencoba destinasi satu ini rasanya kurang lengkap. Hampir setiap Sabtu-Minggu lokasi ini menjadi destinasi kunjungan favorit, terutama bagi mereka yang datang dari Jakarta dan sekitarnya. Jaraknya juga tak terlalu jauh, bisa ditempuh dengan waktu 30 menit dari pintu tol Gadok--jika tidak macet. Kompleks Resto Cimory Riverside di Jalan Raya Puncak Km 76 memang tak sekadar menawarkan berbagai menu makanan. Dia juga menyajikan pemandangan dengan latar belakang sungai yang mengalir jernih. Inilah magnet bagi pengunjung yang ingin menikmati suasana alam yang masih asri. Jangan heran jika banyak yang rela antre untuk dapat tempat duduk di balkon dengan pemandangan lepas

pepohonan hijau dan batu-batu kali yang bermunculan di antara riak sungai. “Kami terpaksa harus menyiapkan list bagi tamu yang ingin duduk di sini, utamanya di hari Sabtu dan Minggu,” kata Manager Operasional Cimory Riverside Aris Kusnadi kepada INILAH, Jumat (27/2). Rupanya tak cuma pas hari libur saja tempat ini ramai. Pada hari-hari biasa pengunjungnya juga datang silih berganti. Hanya saja, tak seramai di akhir pekan. Soal kapasitas tempat duduk jangan khawatir karena bisa menampung hingga 2.000 orang. Ada banyak pilihan jika mengunjungi Resto yang dikenal dengan milknya ini. Disebut “Kompleks Cimory Riverside” karena ada enam bagian dalam satu bangunan. Salah satunya Chocolate Factory & Chocomory Shop. Di sini banyak pilihan cokelat sehingga pengun-

jung bisa melakukan experience chocolate, termasuk menjajal bagaimana kesegaran belgian chocolate. “Kami juga siap mengantar pengunjung yang ingin melihat langsung bagaimana cara membuat cokelat,” ujar Aris. Ada lagi Cimory Riverside Resto, sebuah tempat yang disediakan bagi mereka penyuka atraksi di Kali Ciliwung. Atau, Cimory Dairy Shop, tempat penjualan olahan susu segar, daging, yogurt dan beragam penganan ringan tradisional Indonesia. Jangan pula lupa Cimory Pattiserie, outlet produk olahan roti dan pao berbahan utama susu. Pun Riverside Walk terpanjang di Indonesia dengan 110 meter jalanan di samping sungai. Tempat ini jadi salah satu favorit untuk selfie. Terakhir, ada Kids Palyground untuk anakanak. Ini dipersiapkan agar wisata keluarga itu betul-betul lengkap. Jika ingin berkunjung ke Kompleks Cimory Riverside, jangan lupa ajak anakanak naik ke lantai tiga. Di sini kita akan menemukan pabrik cokelat yang didesain dengan dinding kaca transparan. Pengunjung pun dapat melihat secara langsung proses pembuatan cokelat, bahan-bahan yang digunakan, hingga proses pengemasan produk sehingga pengunjung yakin akan higienitas produk cokelat

an

abus

Jl. Cim

Berburu View di Cimory Riverside CIMORY Riverside bukan hanya susu, yogurt, dan cokelat. Dia pun menawarkan pemandangan memikat.

ya

Jl. Ciomas Ra

Chocomory. Cokelat yang diproduksi memiliki banyak macam, mulai dari cokelat batangan, chocolate covered atau segala sesuatu yang dilapisi dengan cokelat, praline, dan chocolate snack yang merupakan campuran cokelat dengan bahan yang renyah, seperti kripik jagung. Setelah melihat cara pembuatan coklat tadi, pengunjung pun bisa langsung membeli produk coklat di Chocomory Shop. Konsep tokonya pun unik karena selain menawarkan berbagai permen dan cemilan cokelat unik, di sini juga terdapat display berbagai bijibijian cokelat dari berbagai belahan dunia. Menurut Aris, untuk resto selalu dilakukan update menu. Ini tidak lain agar pengunjung tak merasa bosan. Selain menyediakan menu western, ada juga makanan dan minuman lokal. Memang kekuatannya ada di minuman yogurt dan susu. Ada fresh milk jelly, yogurt blend bluberry, ring sousage, spiral chicken dan banyak lagi menu yang pasti membuat pengunjung ingin mencoba. Bahkan bisa langsung mengetahui seperti apa cara pembuatannya. Penasaran ? Coba saja datang ke Cimory Riverside. (ing)

THE MIRAH HOTEL Jalan Pangrango No 9A, Bogor Tengah.

Jl. Pa Telp: 02

URBAN DISTRICT CAFE Jalan Papandayan No. 11 (Taman Kencana),

Rumah Sumsum

Sensasi Serba MEMASUKI tempat makan yang satu ini, kita akan disambut desingan bunyi gerinda mesin. Jangan dulu berpikir Anda salah masuk tempat. Tempat ini adalah Rumah Sumsum Bogor, yang berlokasi di Jalan Lawang Gintung, Kota Bogor. Nuansa rumah makan yang didominasi warna hijau ini, merupakan pusatnya makanan olahan dengan bahan baku sumsum tulang sapi. Banyak sensasi kuliner yang bisa kita dapatkan setelah menyantap menu makanan yang disajikan. Seperti bunyi desingan gerinda mesin yang terdengar saat memasuki rumah makan, ternyata berasal dari aktivitas koki yang tengah memotong tulang sapi. Sensasi lainnya takkala melihat tampilan menu utama

yang sop sumsu lang sapi besar saji dalam sebu dengan kuah s dengan potong daun bawang da Sensasi akan ngan cara men ini. Dalam sajia sendok ukuran sedotan. Terny nikmati sajian i gunakan sedota satu sensasi lain olahan sumsum Selain sop s juga menyediak juga tidak lepa sumsum. Sebut nasi goreng su


avel Guide

A5

www.inilahkoran.com

MINGGU, 1 MARET 2015

Hotel Kuliner

Jl. Cimanggu Barata

a i Sartik Jl. Dew

aan

Jl. M

dek

erde

mer

ka

s Ke

ad A d

Jl. M

Jl.

ang mp Jl. E

ng ada nM Bab

aka

Biru

na

ah n ind

a jajar

Jl. Pa

iw

rawi Jago

Sil

an

gi

d

e

pus

Ra

ya

nc rN

irw

an

ar

an ar

Jl.

Pu

nc

ak

Jl.

CHOCOMORY Chimory Riverside, Jalan Raya Puncak, Megamendung, Kabupaten Bogor.

o

og

Cib

aku

aya

Cip

ahlawan No. 35 Bogor 251 83561286 / 836 1283

Jl. R

aya

Bo

Jl. R

go

Jalan Pangrango No.32, Bogor, Kota RestoIndonesia Bogor, JawaSaung BaratMirah 16113,

aj

ide

g

j Pa

es

Gunung Geulis Country Club

Jl.

an

aw

L Jl.

Kawasan Jungleland, Sentul Nirwana, Sentul City, Bogor.

un

nt

i gG

OH LA LA CAFE

Jl.Tol

Jl.

ya Cia

oraw i

Padang Golf Bukit RM MBAH JINGKRAK Pelangi JJalan Kumbang No. 15, Bogor Tengah.

ung

ca Jl.

Bogor Raya Country Club

de

e Dr

am

ngling

an jar

en aK

an

Th

Jl. Tol Ja

unj Jl. T

ja Pa

ry

Su

law

H.

gorawi

Jl. Sina

kua Jl. Pa

Jl.

Jl.

Pa h

M

rin

n

Jl.

g Jl. Tumen

ar Malab

g as

Jalan Durian Raya (Bale Binarum), Bogor Timur.

alab

Jl. Pakuan

da Jl. Ir. H. Juan

dan

ale Jl. P a At

adiredja gung Wir

ar 1

a tist

Jl. Ra

ya

Terminal Sentul City

Jl.

Jl. O

Jl. R

aya

do

k

Ke r

ta

m

ay

a

Ra

ya

Ci

pa

ku

RUMAH SUMSUM

Rancamaya Golf And Country Club

Jalan Lawang Gintung, Kota Bogor

PAPA RON’S PIZZA

KROZNAT & FRIENDS

Jalan Raya Pajajaran nomor 26, Bogor Tengah.

Jalan Raya Pajajaran no. 78, Bogor Timur.

sumsum, pepes sumsum sampai bakso sumsum. Untuk menu primadona rumah makan ini adalah sop sumsum dan nasi bakar yang selalu dicari para pengunjung rumah makan ini. Urusan harga, jangan khawatir. Kocek yang kita keluarkan untuk bisa menikmati kuliner ini cukup setimpal dengan sensasi makan yang kita dapat. Sebut saja, untuk satu porsi sop sumsum, cukup merogoh kocek Rp 30 ribu saja, atau Rp 25 ribu untuk bisa menikmati sate sumsum dan nasi goreng/bakar sumsum. Rumah makan ini cukup bisa dijadikan rekomendasi bagi anda yang tengah berwisata di Kota Bogor. Usai memanjakan mata dengan

Taman Safari Indonesia

Jl. R

Jl.

r

Ga

ya

ta

en So um Jl. R.E

Ra

Taj u

ay a

Di

re

dj

a

Jl.

a Sumsum

um sapi. Sepotong tusepanjang 20 cm teruah mangkok lengkap sop bening lengkap gan wortel, kentang, an tomat. n terus berlanjut denikmati sajian utama an menu ini, ada satu n tipis dan sebuah yata untuk bisa meini, kita harus mengan. Tentu ini menjadi n menikmati kuliner m. sumsum, di resto ini kan menu lain yang as dari bahan baku t saja sate sumsum, umsum, nasi bakar

Ra

KEDAI THREE M

o

Kebon Raya Bogor

at

asil

atu

ja

rinti

Stasiun Bogor

Sobana

ng

gra an l. P lak HJ arup at

Jl. Ja

Jl. Kapten Muslih

Jl. P anc

Atm

rB

ara

e Jl. P

Museum Perjuangan Bogor

Jl. P asir Kud a

tul

mu

k Su

Jl.engadilan Pe

ran

Su

Jl.

ja

Jl. Achmad

Jl. A chm

bo

Jl. V ete

ntul

aya

Jl. Paja jaran

m

Jl. Moh. A.alsa mun

rango Jl. Pang

Se

eru

Jl. Jendral Sudirman

Jl.

em

Jl. S alak

R. S

a Sen

aR

Jl. P

em ud a nd ral Ah m ad Ya ni

aw

Jl.

Jl.

Jl. D

Jl. Ray

Jl. Tol Lingkar Luar Bogor

Jl. P and

Pom Bensin

Je

Jl. M e r de k a

gu

ang

ja kara Jl. Su

ali

ad

D Jl.

Padang Golf Kebun Binatang

Jl. R aya

Ra

Jl.

or

Jl. Keb un ped es

B ya

dral Su dirma n

or

og

r Jl. Baru-Bog

Jl. Cim

l Jag Jl. To

nda

Stasiun

Kompleks SICC, Jalan Jendral Sudirman No 1, Sentul City, Bogor.

Jl. Jen

ska

aru

eh I

Jl. Raya Tanah B

hol

HOTEL HARRIS BOGOR

sogiri

H. S

Jl. Pan geran A

Jl. K

Cibinong City Mall, jalan Tegar Beriman, Cibinong, Bogor.

ut Jl. Cilemb

gor uh

dN

Terminal

Jl. Se

SAUNG CUCURAK

Jalan Jalan Achmad Achmad Sobana Sobana (Bangnbarung (Bangnbarung Raya), Raya), kecamatan kecamatan Bogor Bogor Utara, Utara, Kota Kota Bogor. Bogor.

naw ijaya

a-Bo

IWAK IWAKLAUT LAUTBAKAR BAKAR

Jl. La bua n-Ci anju r

kart

Jl. Ja

Raya

Museum

wisata belanja dan wisata alam di Kota Bogor, cukup adil rasanya untuk memanjakan lidah dan perut dengan mengunjungi rumah makan ini. (dian prima/ing)


INILAH GRUP : INILAH KORAN  PORTAL NEWS : INILAH.COM  INILAHKORAN.COM YANGMUDA.COM  JAKARTAPRESS.COM  MAJALAH: INILAH REVIEW

RP 2.000 SECTION B

REDAKSI /IKLAN/SIRKULASI: JALAN TERUSAN PASTEUR NO 167 BANDUNG TELP 022-6127865 (HUNTING), 022-6127793 (REDAKSI) FAX 022-6127769 HARGA LANGGANAN RP55.000/BULAN

MINGGU, 1 MARET 2015 Email redaksijabar@inilah.com

Website www.inilahkoran.com

e-Paper www.inilah.com/ikoran

ENJOY!

FINAL PIALA LIGA INGGRIS Chelsea vs Tottenham SCTV; Minggu (1/3) Pukul 23.00 WIB SERIE A ITALIA Sassuolo vs Lazio Bein Sports 1; Minggu (1/3) Pukul 21.00 WIB Atalanta vs Sampdoria Bein Sports 2; Minggu (1/3) Pukul 21.00 WIB Inter Vs Fiorentina Kompas TV; Senin (2/3) Pukul 00.00 WIB AS Roma vs Juventus Kompas TV; Selasa (3/3) Pukul 02.45 WIB LA LIGA SPANYOL Real Madrid vs RCTI; Senin (2/3) Pukul 03.00 WIB

Villarreal

KLASEMEN LIGA INGGRIS No Team

M M S K

SG

Nilai

1 Chelsea

26 18 6

2

56-22

60

2 Man City

26 16 7

3

56-25

55

3 Arsenal

26 14 6

6

49-29

48

4 Man United

26 13 8

5

44-26

47

5 Southampton 26 14 4

8

38-19

46

6 Liverpool

26 13 6

7

38-29

45

7 Tottenham

26 13 5

8

41-36

44

8 West Ham

26 10 9

7

38-30

39

9 Swansea City 26 10 7

9

30-34

37

10 Stoke City

26 10 6 10 30-34

36

11 Newcastle

26 8

8 10 31-42

32

12 Everton

26 6 10 10 33-37

28

13 Crystal Palace 26 6

9 11 28-37

27

14 West Brom

9 11 24-34

27

26 6

15 Hull City

26 6

16 Sunderland

26 4 13 9

8 12 25-35

17 QPR

26 6

DUEL PENUH LUKA

25

4 16 27-45

22

18 Burnley

26 4 10 12 25-44

22

19 Aston Villa

26 5

7 14 13-36

22

20 Leicester City 26 4

6 16 24-42

18

DANIEL STURRIDGE

1

2

4

Gol

Assist

Total Laga

Shots/game: 3,6 Akurasi Umpan: 79,5%

JORDAN HANDERSON Usia: 24 tahun Tinggi: 182 cm Posisi: MC

Sabtu (28/2) vs

Stoke City

vs

Hull City

WBA

vs

Southampton

Newcastle

vs

Aston Villa

Burnley

vs

Swansea

Man United

vs

Sunderland

Liverpool

vs

Manchester City

Arsenal

vs

Everton

PERFORMA MUSIM INI

Crystal Palace

Minggu (1/3)

TOP SKORER 17: Sergio Aguero (Man City), Diego Costa (Chelsea)

24

2 Gol

Total Laga

6

Assist

Shots/game: 1,2 Akurasi Umpan: 82%

MARTIN SKRTEL Usia: 30 tahun Tinggi: 191 cm Posisi: DC PERFORMA MUSIM INI

15: Austin (QPR), Kane (Tottenham)

-

12: Sanchez (Arsenal) 10: Berahino (WBA), Cisse (Newcastle), Van Persie (MU)

1 Gol

Assist

23

Total Laga

Shots/game: 0,6 Akurasi Umpan: 90,9%

INILAHSPORT FOOTBALL MANIAC B

>> BACA HAL B5

25/08/14: Man City 31/07/14: Man City 13/04/14: Liverpool 26/12/13: Man City 03/02/13: Man City

Liverpool Liverpool Besiktas Liverpool Tottenham

Shots/game

15,7

Goals/game

1,5

Tingkat Konversi 9%

3-1 2-2 3-2 2-1 2-2

Ibe Can

Sterling

Mignolet

Skrtel

Toure

YAYA TOURE Usia: 31 tahun Tinggi: 189 cm Posisi: MC PERFORMA MUSIM INI

1

7 Gol

Assist

18

Total Laga

Shots/game: 3,2 Akurasi Umpan: 89,9%

VINCENT KOMPANY Usia: 28 tahun Tinggi: 190 cm Posisi: DC PERFORMA MUSIM INI

-

18

Gol

Total Laga

-

Assist

Shots/game: 0,3 Akurasi Umpan: 89,2%

Barcelona Newcastle Man City Hull City Man City

1-2 5-0 1-4 1-1 1-1

STATISTIK MAN CITY

Zabaleta Kompany

16,9

Shots/game

2,2

Goals/game

12% Tingkat Konversi

Mangala

Kolarov

TENGAH 30%

SISI KANAN 37%

Assist

Dzeko Nasri

Moreno

5

Shots/game: 4,3 Akurasi Umpan: 85,4%

Hart Fernandinho

Markovic

Sakho

Gol

Total Laga

24/02/15: Man City 21/02/15: Man City 11/02/15: Stoke City 07/02/15: Man City 31/01/15: Chelsea

Liverpool Liverpool Man City Liverpool Liverpool

Sturridge Allen

SISI KIRI 34%

Aguero

18 17

LIMA LAGA TERAKHIR MAN CITY

Silva

Handerson

Usia: 26 tahun Tinggi: 173 cm Posisi: AMC/L, ST PERFORMA MUSIM INI

37% SISI KANAN TENGAH 27%

Liverpool (3-4-3) Pelatih: Brendan Rodgers

3

Minggu (1/3) Pukul 18.00 WIB

Man City 4-4-2 Pelatih: Manuel Pellegrini

SISI KIRI 35%

AREA SERANG

DI mata para pengamat sepak bola Spanyol, duel Real Madrid kontra Villarreal ibarat laga ‘matematika’. Sudah bisa diyakini siapa yang nantinya jadi pemenang!

1-0 0-2 1-0 1-2 3-2

HEAD TO HEAD

STATISTIK LIVERPOOL

AREA SERANG

LAGA MATEMATIKA?

SERGIO AGUERO

he Citizens dipaksa takluk 1-2 kala meladeni Barcelona dalam leg pertama babak 16 Besar Liga Champions, tengah pekan lalu. Mengingat pertemuan kedua berlangsung di Camp Nou, maka kans City melaju ke perempat final terbilang sangat tipis. Kegagalan di Benua Biru pun dirasakan Liverpool. Secara menyakitkan, The Anfield Gank takluk atas Besiktas melalui sebuah drama adu penalti. Perjalanan mereka di Europa League pun hanya sampai babak 32 Besar. Dengan luka yang masih ‘basah’, Liverpool dan City harus cepat mengalihkan fokus ke pentas domestik, Liga Primer Inggris. Keduanya akan bertarung dengan mengusung misi berbeda. Kalau City bertekad tempel Chelsea di jalur perburuan gelar, maka Liverpool butuh menang untuk jaga kans merebut posisi big four. “Itu adalah laga besar lainnya dan kami harus berusaha kembali ke jalur kemenangan. Kami harus fokus pada pekerjaan kami,” ujar penjaga gawang Simon Mignolet. Pandangan serupa diutarakan Manajer Brendan Rodgers. Saking pentingnya laga kontra The Citizens, dia siap mengabaikan rotasi pemain meski sebagian penggawa inti masih kelelahan. “Saya ingin semuanya berjalan sesuai rencana. Kami akan menghadapi salah satu tim terbaik dunia, tetapi kami sudah mengenal mereka dan tahu cara mengatasi mereka. Saya akan menurunkan skuat terbaik,” lugas Rodgers. Sementara itu, Manchester City akan memanfaatkan betul laga di Anfield untuk memangkas selisih ketertinggalan poin dari Chelsea. Saat ini, mereka masih tertinggal lima poin dari tim asal Kota London itu. Sekadar informasi, The Blues takkan melakoni pertarungan Liga Primer pekan ini, lantaran akan berduel melawan Tottenham di final Piala Liga Inggris. ”Ini sangat penting kalau kami mengalahkan Liverpool. Mereka adalah tim yang kuat dan itu adalah stadion yang sulit, namun kami akan mencoba untuk menyerang mereka dari awal permainan,” tegas Manajer Manuel Pellegrini, seperti dikutip Sportsmole. (bsf )

LIMA LAGA TERAKHIR LIVERPOOL 26/02/15: Besiktas 22/02/15: Southampton 19/02/15: Liverpool 14/02/15: Crystal Palace 14/02/15: Liverpool

LINI PER LINI

T

Usia: 25 tahun Tinggi: 188 cm Posisi: ST PERFORMA MUSIM INI

JADWAL LAGA

West Ham

DUA raksasa Liga Primer Inggris menuai malu di pentas Eropa. Liverpool dan Manchester City, berbekal kekalahan kala bentrok di Anfield, Minggu (1/3) malam WIB. Siapa bangkit?

LINI PER LINI

26

22-36

LineChat inilahkoran

Twitter @inilahkoran

LIVERPOOL VS MAN CIT Y

DANIEL STURRIDGE

LIGA PRIMER INGGRIS Liverpool vs Man City Bein Sports 3; Minggu (1/3) Pukul 18.00 WIB Arsenal vs Everton SCTV; Minggu (1/3) Pukul 21.05 WIB

Facebook inilahkoran jabar

SERGIOAGUERO

LIVEONTV

e


ALL SPORT TENIS

MINGGU, 1 MARET 2015

www.inilahkoran.com

B2

MEMANCING

MAYWEATHER PERTARUNGAN akbar Manny Pacquaio kontra Floyd Mayweather sudah dipastikan berlangsung 2 Mei nanti. Berbagai prediksi pun keluar dari banyak pihak.

P Djokovic Tantang Federer DUBAI Tennis Championships 2015 sudah memasuki fase final. Nantinya, akan ada pertarungan seru antara dua petenis top, Roger Federer melawan Novak Djokovic. Hasil ini didapat setelah keduanya menyingkirkan lawan masing-masing dalam partai semifinal di Dubai Duty Free Stadium, Sabtu (28/2) dinihari WIB. Djokovic berhasil melewati hadangan petenis Republik Ceko, Tomas Berdych, lewat pertarungan tiga set, 6-0, 5-7, dan 6-4, untuk menajamkan rekor pertemuannya dengan Berdych menjadi 17 kemenangan dan dua kekalahan. Lawan Djokovic di final adalah Federer yang berhasil menyungkurkan petenis kejutan usia 18 tahun, Borna Coric, yang sempat menyingkirkan Andy Murray di babak perempatfinal. Federer menang dua set langsung 6-2 dan 6-1 untuk tampil di laga final yang dihelat, Minggu (1/3) dinihari WIB nanti. “Kredit untuk Tomas yang mampu bangkit - pukulannya lama-lama kian berkualitas,” ujar Djokovic seperti dikutip Reuters. “Roger mungkin akan jadi tantangan terbesar saya. Tetapi saya sudah siap menghadapinya. Saya hanya memikirkan cara untuk menang dan tak mau berpikir sulit,” sambungnya. (bsf )

F1

Masih Pelajari Honda

elatih Pacman, Freddie Roach sangat yakin petinjunya punya semua kemampuan untuk jadi orang pertama yang bisa mengalahkan Mayweather. Syaratnya, bisa memancing Mayweather untuk sama-sama tampil menyerang. Memang yang dikhawatirkan Roach, adalah Mayweather tak menerapkan strategi menghindar dan berlari mengelilingi ring. Jika itu dilakukan, maka ia khawatir, justru pacman yang termakan strategi lawan dan akhirnya kalah. “Ketakutan terbesar saya adalah Mayweather tak mau meladeni pertarungan. Bahwa ia akan mencoba lari dan menghindar untuk bertahan,” ujar Roach seprti dilansir dari GMA Network. Roach sendiri menolak untuk membeberkan strategi secara mendetil yang akan ia terapkan kepada pacman untuk mengalahkan Mayweather. “Untuk pertama kali dalam hidup saya, saya akan menyimpannya untuk diri sendiri,” kata pelatih senior tersebut. Demi untuk menjaga kerahasiaan, Roach bahkan menerapkan keamanan berlapis di area latihan. Dia ogah sembarang orang bisa masuk dan menyaksikan pacman berlatih. “Saya tak ingin Mayweather tahu apa yang sedang kami rencanakan,” tutur Roach. Ini bukan pertama kalinya Roach bersikap sangat tertutup. Pada beberapa pertarungan besar Pacman yang lain, di antaranya melwan Ricky Hatton dan Miguel Cotto, ia juga melakukan hal yang sama. Hasilnya, petinju asal Filipina ini berhasil meraih kemenangan KO atas atas lawan-lawannya, tapi itulah terakhir kali Pacquiao mampu menjatuhkan lawannya dalam enam tahun belakangan. Walau begitu, Roach yang kini telah berusia 55 tahun, masih percaya Mayweather sekarang tak secepat dulu. “Saya rasa kekuatan Manny akan membuatnya keteteran. Ia tak pernah melawan petinju secepat Pacquiao. Melihat adalah satu hal, meladeni itu hal lain,” pungkas Roach. Di sisi lain, Mayweather baru akan menjalani pemusatan latihan, 2 Maret nanti. Dan Mayweather mengatakan persiapan dirinya menghadapi Pacquiao sama dengan apa yang dilakukannya menghadapi petinju lain. “Buat saya, ini hanya pertandingan lain di hari yang lain. Saya memiliki jangkauan yang lebih panjang, lebih tinggi, lebih kuat dan lebih akurat. Saya melihat perubahan besar dalam diri Pacquiao,” ujar Mayweather. Meski demikian Mayweather menolak anggapan kalau dirinya meremehkan lawannya itu. “Dia mungkin bukan petinju yang sama lagi, tapi dia tidak bisa diremehkan. Tidak ada apapun yang bisa menjadi jaminan sebab apapun bisa terjadi,” pungkasnya. (bsf )

FLOYD MAYWEATHER

Selangkah Lagi ke Partai Final Jenson Button DIRIVER McLaren, Jenson Button gembira dengan perkembangan yang ditunjukkan mesin Honda dalam menyokong ‘jet darat’ miliknya. Tapi, dia masih belajar dengan mobil bernama MP4-30 itu. Dalam tes pramusim kali ini, McLaren sempat mengalami beberapa kendala. Salah satunya adalah kerusakan pada bagian MGU-K bagian mesin mobil. Bagian generator mobil yang berfungsi membantu pengereman itu rusak, hingga Button cuma melahap sebanyak 21 lap saat melakoni tes Barcelona pekan lalu. Dalam tes yang berlangsung di sirkuit Catalunya, Jumat (27/2) malam WIB, McLaren menunjukkan perbaikan performa. Button mampu melahap 101 lap, driver asal Inggris itu menyambut gembira perkembangan positif mobil tunggangannya. “Akhirnya kami mempunyai suatu hal untuk dibicarakan. Ini merupakan hari yang menyenangkan, daya tahan mesinnya luar biasa dan Anda bisa meraih pencapaian luar biasa saat Anda mempunyai daya tahan,” kata Button di Planet F1. “Ini merupakan kemajuan besar. Untuk kebanyakan tim, 100 lap bukanlah sualtu hal besar, tapi buat kami itu seperti 1000 lap karena itu sangat berarti besar buat kami untuk mempelajari paket ini,” imbuhnya. (bsf )

TUNGGAL putra Indonesia, Dionysius Hayom Rumbaka mampu melangkah ke babak semifinal turnamen bulu tangkis Jerman Terbuka. Dia menyingkirkan unggulan keempat, Hans-Kristian Vittinghus asal Denmark Berdasarkan laman PBSI, Sabtu (1/3), umbaka yang menempati peringkat 32 dunia tersebut mengalahkan pemain Denmark yang menempati unggulan keempat, dengan dua game langsung 22-20 dan 21-15. Dengan kemenangan, ini skor pertemuan kedua pemain sekarang ini menjadi 3-1 masih untuk keunggulan Vittinghus. Dalam tiga pertemuan sebelumnya, pemain asal Djarum Kudus tersebut belum pernah menang sekalipun dari pemain Denmark. Pada babak empat besar turnamen bulu tangkis berhadiah total 120 ribu dolar Amerika Serikat tersebut,

Rumbaka akan menantang ungguan kedua dari Korea Selatan Son Wan Ho yang sebelumnya mengalahkan Andre Kurniawan Tedjono 21-9,21-19. Pertandingan babak perempat final antara Son Wan Ho melawan Andre Kurniawan Tedjono berlangsung dalam waktu 39

menit. “Pada game pertama saya raguragu di lapangan dan kecolongan star. Mau mengejar juga sudah terlalu jauh ketinggalannya. Di game kedua sebenarnya saya mulai enak mainnya, hanya di poinpoin terakhir saya jadi buru-buru, jadinya saya malah mati sendiri,”

kata Andre Kurniawan. Semifinalis lainnya di nomor tunggal putra akan saling berhadapan antara unggulan pertama dari Denmark Jan O Jorgensen menghadapi pemain Hong Kong yang menempati unggulan ke-16, Wong Wing Ki Vincent. Selain Hayom Rumbaka, pemain Indonessia yang melangkah ke babak semifinal adalah ganda putri pasangan Della Destiara Haris/Rosyita Eka Putri Sari. Mereka menyingkirkan pasangan Thailand, Jongkonphan Kittiharakul/Rawinda Prajongjai dengan dua game langsung 21-14,21-14. Pada babak empat besar mereka akan menantang unggulan kedelapan dari Malaysia Vivian Kah Mun Hoo/Khe Wei Woon. Sebelumnya, merekaenumbangkan unggulan keempat dari Korea Selatan, Lee So Hee/Chan Shing Seung dengan dua game langsung 21-16, 21-7. (bsf )


LIGA INDONESIA

MINGGU 1 MARET 2015

B3

12 PAS

Isi Waktu, Tantang Persija PERSELA Lamongan terus menyiapkan diri jelang bergulirnya kompetisi Liga Super Indonesia (ISL) 2015 April mendatang. Laga uji coba pun menjadi pilihan bagi tim berjuluk Laskar Joko Tingkir itu. Asisten pelatih Persela Lamongan, Didik Ludianto, mengatakan uji coba menjadi pilihan tepat untuk mempertahankan performa pemain dan memperbaiki kelemahan yang ada. Kompetisi ISL seharusnya digelar pada 20 Feruari lalu. Sayang, Kemenpora tidak mengeluarkan rekomendasi penyelengaraan ISL dengan berbagai alasan. “Rencananya, Minggu (01/3/) ini akan menggelar laga uji coba dengan Persija Jakarta. Rencananya sih di Stadion GBK, tapi belum dapat kepastiannya,” kata Didik Ludianto kepada INILAHCOM, Sabtu (28/2). Persela berharap laga uji coba tersebut bisa membangun soliditas tim dan meningkatkan komunikasi dan harmonisasi antarlini. “Seharusnya kan kami sudah bekompetisi. Tapi, ditunda, ya kami harus mempertahankan performa pamain yang sudah siap bertanding,” ia mengakhiri. (bsf )

Pelajaran dari Persib U-16 PELATIH tim nasional Indonesia U-19, Fakhri Husaini, memetik pelajaran menyusul kekalahan dari Persib Bandung U-16 dengan skor 1-3, Sabtu (28/2) sore. Indonesia sendiri di pertemuan pertama mampu menumbangkan Maung Ngora dengan skor 4-2. Dan kekalahan kali ini tak membuat Fakhri risau karena tim asuhannya sebenarnya mampu memberi perlawanan. “Tapi inilah sepakbola, dua shooting kena tiang misalnya. Ini situasi normal di sepakbola. Kami masih ada waktu memperbaikinya dan pertandingan tadi pelajaran buat kita dan pemain,” kata Fakhri usai laga. Selain itu, Fakhri memuji para penggawa dari Persib yang bermain baik di laga tersebut. Ia menyebut Beckham Putra Nugraha dan kawan-kawan bisa jadi masa depan untuk Persib dan timnas. “Jika dibina dengan baik mereka akan jadi pemain bagus. Mereka pemain yang cukup prospek ke depannya,” tuturnya. Di sisi lain, arsitek Persib U-16 Ana Sutian menilai tim arahannya tampil lebih ngotot dan maksimal untuk meraih kemenangan dibandingkan petemuan pertama. “Mungkin karena dengan hasil kemarin anak-anak lebih bermain all out dan Alhamdulillah happy ending,” lugas Ana. (bsf )

Fakhri Husaini

Tunggu Panggilan BTN BENNY Dollo sudah ditunjuk PSSI menjadi pelatih interim tim nasional Indonesia. Pelatih yang kini menukangi Sriwijaya FC, itu masih menunggu surat undangan dari Badan Tim Nasional (BTN). PSSI sudah mengumumkan Bendol --panggilan Benny Dollo-- bakal menjadi pelatih skuat ‘Garuda’ dalam dua pertandingan ujicoba pada 25 dan 30 Maret mendatang. Untuk ujicoba itu, Kamerun, Korea Utara, dan Myanmar, menjadi kandidat lawannya. Hal itu disampaikan oleh sekretaris jenderal PSSI Joko Driyono, Jumat (27/2/2015) kemarin. Dia juga mengungkapkan bahwa pada pekan depan BTN akan memanggil Bendol untuk membicarakan staf pelatih, pemusatan latihan, serta hal-hal yang diperlukan untuk dua laga ujicoba itu. Saat dikonfirmasi mengenai waktu rapat dari BTN, Bendol mengaku belum mendapatkan undangan. Dia pun juga menegaskan bahwa persiapan timnas bakal mepet dengan jadwal ujicoba yang masuk dalam kalender FIFA itu. “Saya posisinya lagi menunggu informasi tentang pertemuan itu karena memang belum dapat undangan dari BTN. Tapi dengan waktu seperti ini otomatis waktu persiapan juga singkat, saya berharap kondisi anak-anak bisa dalam kondisi prima,” kata Bendol. Dengan penunjukkan ini, Bendol pun tercatat sudah tiga kali menukangi timnas. Sebelumnya, dia pernah menjadi pelatih tim ‘Merah Putih’ pada tahun 2000 dan 2008. Dia pun berhasrat mampu membawa Indonesia memetik hasil bagus agar bisa memb a n t u memperbaiki peringkat F I FA . Benny Dollo (bsf )

INGIN

JADWAL IDEAL ADA harapan besar yang kini hinggap dalam diri Pelatih Pelita Bandung Raya, Dejan Antonic. Dia ingin, PT Liga Indonesia (LI) bisa menyusun jadwal laga ISL dengan lebih baik.

D

alam rilis jadwal sebelum penundaan kick-off ISL 2015, Syamsir Alam dan kolega kudu melakoni laga tandang ke markas Persija Jakarta, Barito Putera, dan Semen Padang dalam kurun waktu sembilan hari. Hal tersebut dinilai Dejan kurang ideal bagi tim mana pun. “Kamu lihat, tidak mungkin kami main tiga laga away dalam sembilan hari. Saya ingin ada jadwal baru disusun, jadwal yang lebih bagus dari yang ini,” jelas pria asal Serbia ini. Untungnya, jadwal tersebut urung digelar menyusul penundaan kick-off ISL. Dejan pun mengaku lega. Dia juga mengaku, penundaan jadwal takkan terlalu memberikan banyak efek negatif terhadap persiapan timnya. “Saya lihat pengunduran waktu ini bagus bagi tim kami, karena bisa selesaikan banyak masalah, seperti stadion baru, atau menyelesaikan beberapa persyaratan dari BOPI [badan olahraga profesional Indonesia],” ucapnya. Di sisi lain, Panitia pelaksana (panpel) pertandingan Pelita Bandung Raya saat ini sedang fokus mendapatkan kandang untuk The Boys Are Back. PBR masih belum menentukan stadion yang bakal mereka gunakan untuk ISL 2015. Home base menjadi permasalahan krusial bagi

PBR setelah pengajuan Stadion Siliwangi mendapat penolakan dari PT Liga Indonesia. Begitu juga dengan Stadion Patriot di Bekasi. “Pengunduran jadwal kompetisi menjadi keuntungan buat kami, karena dapat tambahan waktu untuk menyelesaikan permasalahan teknis, maupun non-teknis. Salah satunya adalah stadion,” ucap wakil ketua panpel Ricky Sengkona. Mengenai opsi stadion, tambah Ricky, PT Liga sudah merekomendasikan Stadion Singaperbangsa, Karawang, sebagai pilihan. Mereka juga mengajukan Stadion Si Jalak Harupat yang disarankan kembali digunakan sebagai laga kandang. Namun kedua stadion itu masih menyimpan masalah. Stadion Singaperbangsa pernah dikeluhkan pelatih Dejan Antonic, karena memiliki permukaan lapangan yang tidak rata. Sedangkan harga sewa Stadion Si Jalak Harupat dinilai terlalu mahal. “Saya dengar Stadion Singaperbangsa rumput lapangan di sana sudah diperbaiki. Tapi semuanya masih dalam pertimbangan kami, dan masih menunggu kepastiannya bagaimana. Yang pasti sebelum kick-off kompetisi dimulai kami sudah punya markas,” jelasnya. (bsf )

DEJAN ANTONIC

Menanti Hasil Verifikasi AFC PROSES verifikasi lisensi (licensing) tiga klub Liga Super Indonesia (ISL) 2015 yang dilakukan Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) telah selesai. Kini, PSSI tengah menanti hasil verifikasi tersebut. Ketiga klub yang diverifikasi oleh AFC adalah Persipura Jayapura, Persib Bandung, dan Arema Indonesia. AFC diwakili tiga orang yakni Mahajan Vasuden Nair (Head of Licensing& Commersial Legal), Kevin Ong (Financial Department), dan Jose Marcelino Z. Carpio (Technical Departement). AFC melakuan kroscek terhadap ketiga klub tersebut karena ketiganya mendapat nilai paling tinggi dalam proses verifikasi yang dilakukan oleh Badan Liga Indonesia PSSI tahun 2014. Proses verifikasi AFC dilakukan dalam waktu tiga hari terhitung sejak 25 Februari lalu. Sabtu (28/2) WIB, AFC menemui sekretaris jenderal PSSI, Joko Driyono, sebelum bertolak ke Kuala Lumpur, Malaysia, untuk melaporkan hasil verifikasi. “Mereka akan melakukan kompilasi terhadap semua data yang diperoleh. Secara umum, report awal telah disampaikan kepada PSSI,” kata Joko

Driyono. Tanpa menjelaskan secara detail, Joko mengakui bahwa ketiga perwakilan AFC itu memberikan sejumlah catatan penting yang harus diperhatikan oleh ketiga klub tersebut, disamping penemuan hal-hal positif saat verifikasi. “Hal-hal positif penting, tetapi hal-hal krusial yang perlu ditingkatkan akan jauh lebih penting. Misalnya saja di aspek sporting. Implementasi

pengembangna pemain muda, lisensi pelatih di semua level, menjadi salah satu poin yang butuh perhatian serius kita semua,” Joko menjelaskan. Meneruskan kebijakan tahun lalu, PSSI akan kembali melakukan verifikasi terhadap klub-klub profesional yang bermain di ISL maupun Divisi Utama. “Seluruh tim ISL wajib nanti dilakukan proses licensing, untuk tim Divisi Utama tidak semuanya karena hanya yang melakukan pengajuan yang akan

dilalukan licensing. AFC juga dijadwalkan turun lagi dengan obyektif pemeringkatan negara-negara di Asia, di periode Juli-September. Yang hasilnya akan terkait slot Indonesia di kompetisi AFC,” pria asal Ngawi itu menjelaskan. Joko menegaskan hasil koordinasi dengan AFC ini, termasuk hasil/report dari spot check ini akan menjadi salah satu referensi dalam implementasi CLR (Club Licensing Regulation) di periode April-Agustus nanti. (bsf )


FOOTBALL MANIAC V

REAL MADRID

MINGGU, 1 MARET 2015

Kabar yang keluar tidak benar. Hal yang harus diselesaikan langsung diselesaikan di ruang ganti. Kalau itu terjadi, Cerci tidak akan masuk skuad

MATEMATIKA?

Filippo Inzaghi RUANG ganti AC Milan dikabarkan tengah tidak kondusif. Tapi, sang pelatih, Filippo Inzaghi, langsung cepat-cepat menepis kabar negatif tersebut. Kabar mengenai adu mulut antara Inzaghi dan Alessio Cerci dikabarkan terjasi usai kemenangan 2-0 atas Cesena akhir pekan kemarin. Cerci marah karena hanya tampil beberapa menit saja. Inzaghi tidak menampik adanya keinginan Cerci untuk tampil lebih lama. Namun, eks penyerang Timnas Italia itu menjelaskan kalau permasalahan itu sudah dibicarakan dengan sang pemain. “Kabar yang keluar tidak benar. Hal yang harus diselesaikan langsung diselesaikan di ruang ganti. Kalau itu terjadi, Cerci tidak akan masuk skuad,” ujar Inzaghi se­ perti dilansir Football-Italia. “Setelah pertandingan, Alessio kecewa kalau dia bermain hanya beberapa menit. Saya menjelaskan padanya kalau (Riccardo Montolivo) minta diganti dan (Andrea) Poli keletihan,” lanjutnya. “Saya tak bisa melakukan pergantian lebih cepat. Dia minta penjelasan, saya jelaskan dan dia menerima.” Cerci baru saja bergabung dengan Rossoneri pada bursa transfer Januari kemarin setelah ditukar dengan Fernando Torres ke Atletico Madrid. Inzaghi pun menilai tak mungkin ingin bertengkar dengan pemain yang memang jadi incarannya. “Saya menginginkan dia di Milan, dan tak ada masalah. Saat dia datang, sikapnya positif. Dia bermain lebih sering setelah datang ke sini,” imbuh Inzaghi. Pippo mengaku sebenarnya ingin memainkan Cerci sejak menit pertama bersama Jeremy Menez, sebuah opsi penyerangan yang lebih segar. Namun, masih ada masalah sebelum formasi tersebut diterapkan. “Saya pikir dia dan Menez bisa bermain bersama, tapi kami belum memiliki kondisi fisik untuk menyerang dengan cara itu. Sulit untuk memilih antara keduanya. Cerci harus buktikan dirinya siap untuk tampil sejak awal,” tutur sang allenatore menambahkan. (bsf )

DI mata para pengamat sepak bola Spanyol, duel Real Madrid kontra Villarreal ibarat laga ‘matematika’. Sudah bisa diyakini siapa yang nantinya jadi pemenang!

M

Carlo Ancelotti

Marcelo

PRAKIRAAN PEMAIN Casillas (GK) Marcelo, Pepe, Varane, Carvajal (B) Silva, Kroos, Isco (T) Ronaldo, Benzema, Bale (D)

Pepe

Casillas

Pina

Isco

Campbell Bale

Santos

Asenjo

Dorado Marcos

Benzema

Moreno

Real Madrid (4-2-3-1) Pelatih: Carlo Ancelotti

SENIN (2/3) PUKUL 03.00 WIB

5 LAGA TERAKHIR REAL MADRID Elche

0-2

Real Madrid

27/09/14

Villarreal

0-2

18/02/15

Schalke

0-2

Real Madrid

08/02/14

Real Madrid

14/02/15

Real Madrid

2-0

Deportivo

14/09/13

Villarreal

07/02/15

Atletico

4-0

Real Madrid

21/03/12

04/02/15

Real Madrid

2-1

Sevilla

26/10/11

V

PRAKIRAAN PEMAIN Asenjo (GK) Mario, Mussachio, Dorado, Rukavina (B) Campbell, Marcos, Pina, Gomez (T) Moreno, Santos (D)

Alessio Cerci

Rukavina

Villarreal (4-4-1) Pelatih: Marcelino Garcia Toral

5 LAGA TERAKHIR VILLARREAL

HEAD TO HEAD

22/02/15

B MUNCHEN 4

Mussachio

Gomez

Kroos

Carvajal

Marcelino Garcia

Mario

Silva

Ronaldo Varane

terbaiknya. Gareth Bale dan Cristiano Ronaldo berada dalam kondisi siap tempur. Sementara itu, gelandang Luka Modric yang sudah lama absen, sangat mungkin melakoni comeback. Kemenangan jadi harga mati buat Madrid jika ingin menjaga jarak poin dari rival utama, Barcelona. Saat ini mereka duduk di puncak klasemen dengan keunggulan empat poin dari Los Azulgrana. Sementara itu, Villarreal datang ke Bernabeu dengan misi membalikkan prediksi. Meski rekor pertemuan sangat tak berpihak, Pelatih Marcelino menegaskan timnya punya potensi besar mencuri poin. Memang, dalam lima laga ter­akhir The Yellow Submarine tak pernah mampu mengalahkan Madrid. Tapi musim ini, kekuatan mereka mulai dianggap menakutkan. Dalam 23 laga terakhir, Villarreal hanya mengalami dua kekalahan dari Barcelona dan Real Sociedad. Kepercayaan diri tim tamu juga meninggi menyusul keberhasilan me­ reka melaju ke babak 16 Besar Europa League. Villarreal menyingkirkan Salz­ burg dengan agregat cukup meyakin­ kan, 5-2. “Jadi tak ada alasan kami tak bisa mengimbangi Madrid. Mereka memang diunggulkan dan para pemain di tim ini tak menampiknya. Yang terpenting, kami akan mencoba sekuat tenaga untuk membuat laga ini tak mudah bagi mere­ ka,” lugas Marcelino. (bsf )

Real Madrid

26/02/15

Salzburg

1-3

Villarreal

4-2

Villarreal

22/02/15

Villarreal

1-0

Eibar

2-2

Real Madrid

19/02/15

Villarreal

2-1

Salzburg

Villarreal

1-1

Real Madrid

15/02/15

Rayo Rallecano

2-0

Villarreal

Real Madrid

3-0

Villarreal

11/02/15

Barcelona

3-1

Villarreal

Alvaro Morata 1 FC COLOGNE

Puasnya Pep Guardiola BAYERN Munich memetik kemenangan besar saat menjamu FC Cologne. Hasil itu membuat pelatih Die Roten Josep Guardiola puas dengan kinerja anak-anak asuhnya. Saat melakoni pertandingan di Allianz Arena, Sabtu (28/2) dinihari WIB, Bayern memetik kemenangan dengan skor akhir 4-1. Gol-gol Bayern itu dilesakkan Bastian Schweinsteiger, Franck Ribery, Arjen Robben, dan Robert Lewandowski. Sementara gol balasan Cologne dibukukan oleh Anthony Ujah. Dengan fakta bahwa Cologne merupakan tim yang memiliki catatan kemenangan tandang terbaik kedua setelah Bayern, Guardiola pun merasa puas. Cologne menuai lima kemenangan, sekali hasil imbang, dan menelan enam kali kekalahan. Sementara itu, Bayern sudah membukukan tujuh kemenangan tandang, tiga kali hasil imbang, dan baru sekali menelan kekalahan. “Saya merasa senang. Kami mengalahkan tim dengan rekor tandang ter-

baik kedua dan mencetak empat gol,” kata Guardiola di Soccerway. Secara khusus, eks Pelatih Barcelona itu memuji kinerja dua pemain andalannya, Manuel Neuer dan Arjen Robben. Dia sangat puas, melihat keduanya berkontribusi besar terhadap kemenangan ini. “Manuel Neuer melakukan dua penyelamatan penting di momen-momen kunci. Mereka merupakan lawan yang sangat, sangat, sangat sulit.” “Setelah kedudukan 3-1 usai gol Arjen, jelas itu kembali menjadi laga yang berbeda. Kami kembali dominan,” imbuhnya. Kemenangan ini membuat Bayern makin kokoh di puncak klasemen dengan koleksi 58 poin dari 23 laga. Mereka unggul 11 laga dari Wolfsburg di posisi kedua, tetapi baru memainkan 22 pertandingan. (bsf )

B4

Alessio Cerci Si Biang Keladi

VILLARREAL

LAGA emang, tak mustahil tim tamu bikin kejutan dalam lawatannya ke Stadion Santiago Bernabeu, Senin (2/3) dini hari WIB. Tapi itu sulit! Dari sisi rekor pertemuan ataupun kualitas tim, perbandingannya ibarat bumi dan langit. Los Merengues menatap laga ini dengan hasil impresif dalam tiga pertarungan terakhir­ nya. Setelah ditekuk ­ Atletico Madrid, 4-0, pada 7 Februari lalu, mereka tampil trengginas di semua ajang. Madrid memenangi dua laga La Liga dengan skor 2-0 melawan Elche dan Deportivo. Sementara itu, di pentas Liga Champions Eropa, mereka juga berjaya kala bertamu ke markas Schalke, juga dengan skor dua gol tanpa balas. “Tim ini sedang menemukan sebuah bentuk permainan yang mereka inginkan. Itu semua membuat kami semua nyaman. Tentu saja, setiap laga bisa dimenangi dengan sebuah performa sempurna sesuai skema. Itu yang akan kami lakukan,” ujar Pelatih Carlo Ancelotti dilansir Football Espana. Ancelotti memang bukan tipikal entrenador yang gemar mengumbar janji. Dia optimistis mengalahkan Villarreal, tapi ogah sesumbar bisa pesta gol. “Semua bisa terjadi dalam sepak bola. Kami hanya ingin laga ini jadi milik kami,” lanjutnya. Don Carlo bisa menurunkan skuat

www.inilahkoran.com


www.inilahkoran.com

MINGGU, 1 MARET 2015

Baik-baik Saja! MANCHESTER United kembali diterpa isu tak sedap terkait kondisi internal tim mereka. Manajer Louis van Gaal disebut sedang bersitegang dengan David De Gea yang disebut sampai membuat keduanya tak bertegur sapa.Media-media Inggris memunculkan isu ini muncul boleh dibilang karena De Gea tak kunjung mencapai kata sepakat soal kontrak barunya di mana masa tinggal kiper Spanyol itu tinggal tersisa setahun lagi. Dengan kabar Real Madrid tengah meminatinya, De Gea bisa saja tengah berpikir masak-masak untuk kembali ke La Liga atau tetap bertahan di MU dengan meminta kenaikan gaji yang signifikan.Hal ini disebut telah bikin Van Gaal berang karena menganggap De Gea sudah bikin harmonisasi tim terganggu. Apalagi ‘Setan Merah’ terlibat persaingan sengit dengan beberapa tim untuk bisa finis empat besar di akhir musim. “Apapun yang ditulis di media terkait kami berdua itu tidak benar,” sahut De Gea menyinggung rumor perselisihannya dengan Van Gaal. “Kami berdua ingin yang terbaik untuk tim dan juga klub, dan cerita itu benar-benar bohong,” lanjutnya. Lebih lanjut De Gea menegaskan dirinya cuma fokus ke performa di atas lapangan ketimbang David De Gea mengurusi kontrak yang bisa ditangani oleh sang agen, Jorge Mendes. (bsf )

Tetap di Ajax KABAR gembira untuk Ajax Amsterdam dan para suporternya. Frank De Boer menegaskan kesetiaannya untuk tetap melatih klub musim depan, meski banyak tawaran yang mendatanginya. Masa depan De Boer belakang memang kerap jadi spekulasi menyusul ketertarikan sejumlah klub Premier League pada dirinya. Liverpool dan Tottenham Hotspur sendiri jadi dua kandidat terkuat, di mana The Reds malah sempat mengajukan proposal yang ditolak De Boer pada 2012 silam. Saat itu De Boer mengaku belum siap untuk meninggalkan Ajax dan beberapa waktu lalu mengatakan dirinya bakal menyambut jikalau Liverpool memang benar-benar ingin merekrutnya. Lalu muncul lagi nama Newcastle United yang kian memanaskan isu masa depan De Boer di Ajax. Terlebih Newcastle tengah mencari manajer baru untuk musim depan. Namun harapan tiga klub Inggris itu atau peminat De Boer lainnya harus pupus setelah pelatih 44 tahun itu menyatakan akan tetap berada di Ajax, setidaknya untuk musim depan atau sampai kontraknya habis di 2017. “Saya sudah berbicara kepada klub dan Marc Overmars (Direktur Olahraga -red) pagi ini. Para pemain mendengarnya di sesi latihan, begitu pun para staf sudah mengetahuinya,” ujar Ilkay Guendogan De Boer soal keputuFrank De Boer sannya bertahan di Ajax.(bsf )

TOTTENHAM

BEREBUT TITEL PERTAMA

DUA Tim asal Kota London akan berebut titel bergengsi pertama di Wembley, Minggu (1/3) malam WIB. Chelsea, ataukah Tottenham sang peraih trofi?

S

etelah tersingkir di FA Cup, Chelsea kini jelas tak ingin peluang mendapatkan trofi pertama mereka musim ini gagal. Chelsea begitu menggebu-gebu menekuk tim sekota mereka itu. Trofi Capital One Cup menjadi satu dari tiga trofi yang masih mungkin diraih The Blues musim ini. Dua trofi lain adalah Premier League dan Liga Champions, sementara satu trofi yang sudah lepas adalah FA Cup. Melawan Spurs, pelatih Jose Mourinho dipastikan akan belajar dari pertemuan terakhir kedua tim. Awal tahun ini, The Blues merasakan dahsyatnya serangan Spurs saat mereka dihajar 3-5 di White Hart Lane. Akibat kekalahan itu perolehan poin The Blues terus didekati Manchester City, sang peringkat kedua. Tugas Mourinho sendiri untuk mengalahkan Spurs pada laga final ini tak akan mudah. Ia tak bisa memainkan salah satu pemain paling penting di lini tengah The Blues musim ini, Nemanja Matic. Matic harus absen setelah mendapatkan kartu merah di laga melawan Burnley akhir pekan lalu. Ironisnya, The Blues juga tak bisa memainkan spesialis pengganti Matic, John Obi Mikel. Pemain Nigeria tersebut mengalami cedera lutut yang telah ia de-

Wajar Alves Marah PELATIH Barcelona Luis Enrique tak menunjukan reaksi yang berlebihan atas sikap Dani Alves. Enrique menilai bahwa kemarahan bek asal Brasil itu saat diganti sebagai reaksi yang wajar. Saat bertandang ke markas Manchester City di leg I babak 16 besar Liga Champions tengah pekan ini, Barca menang dengan skor akhir 2-1. Dalam pertandingan yang berlangsung di Etihad Stadium itu, Alves tak bermain penuh. Dia digantikan oleh Adriano Correia pada menit 75. Saat menuju bangku cadangan, Alves menunjukkan gestur kemarahan. Dia menendang botol minum saat hendak naik tangga menuju bench. Soal perilaku Alves itu, Enrique memberikan tanggapan. Dia juga menilai bek 31 tahun itu merupakan salah satu orang yang paling ramah di ruang ganti Los Cules. “Dani merupakan salah satu yang paling ramah, orang yang paling banyak berbicara di ruang ganti, dengan spirit kompetitif. Saya sudah mengetahui dia sebagai seorang pemain. Dan dengan jarak yang lebih dekat saat ini, saya bisa mengatakan bahwa dia merupakan contoh bagaimana seharusnya seorang profesional,” ungkap Enrique di As. “Apa yang terjadi adalah wajar, itu selalu terjadi. Setiap pesepakbola selalu ingin bermain. Berapa menunjukkannya dalam satu cara, yang lain dengan cara yang berDani Alves beda,” tambahnya. (bsf )

V

CHELSEA

B5

ARJEN

Hazard

Luis Terry

Oscar

Zouma

Jose Mourinho LIMA LAGA TERAKHIR CHELSEA21/ 02/15: Chelsea 1-1 18/02/15: PSG 1-1 12/02/15: Chelsea 1-0 07/02/15: Aston Villa 1-2 01/02/15: Chelsea 1-1

Chadli Bentaleb

Ramires

Courtois

Costa

04/12/14: Tottenham 09/03/14: Chelsea 28/09/13: Chelsea 09/05/13: Tottenham 20/10/12: Chelsea

Vertonghen Lloris

Dembele

Willian

Mason

Minggu (1/3) Pukul 23.30 WIB HEAD TO HEAD 5-3 3-0 4-0 1-1 2-2

Rose

Eriksen

Chelsea (4-2-3-1) Pelatih: Jose Mourinho

Burnley Chelsea Everton Chelsea Man City

kane

Fabregas

Azpilicueta

rita sejak melawan Aston Villa beberapa waktu lalu. Sebagai gantinya, Mourinho tampaknya akan memainkan Ramires untuk mendampingi Cesc Fabregas. Sementara di lini belakang, Mourinho juga dibuat galau antara Gary Cahill atau Kurt Zouma, yang tampil bagus di semifinal, untuk menemani John Terry. Dilema juga pasti dirasakan Mourinho untuk menentukan posisi penjaga gawang, antara Petr Cech atau Thibaut Courtois. “Semua pemain ingin tampil dan semua punya kualitas sangat baik. Tetapi saya akan memainkan yang benar-benar ingin juara dan mengantarkan tim ini meraih trofi,” tegas Mourinho dilansir situs resmi klub. Bagaimana dengan Spurs? Anak asuh Mauricio Pochettino tersebut tengah terluka. Mereka baru saja tersingkir di Liga Europa usai dikalahkan Fiorentina tengah pekan ini. Namun kekalahan tersebut bisa menjadi tambahan motivasi besar untuk meraih kemenangan pada laga akhir pekan ini. Sebagai bukti bahwa Spurs mengincar trofi tersebut, Pochettino mengistirahatkan beberapa pemain kunci, seperti Harry Kane, Andros Townsend dan Kyle Walker di babak 32 besar Liga Europa tengah pekan ini. Pochettino sendiri tampaknya akan melakukan perubahan pada komposisi pemain melawan Chelsea di final kali ini. Salah satunya adalah posisi kiper, yang biasanya dipegang Michel Vorm, tampaknya kali ini Hugo Lloris akan menjadi pilihan utama. (bsf )

Chelsea Tottenham Tottenham Chelsea Tottenham

Dier

Walker

Tottenham (4-2-3-1) Pelatih: Mauricio Pochettino

LIMA LAGA TERAKHIR TOTTENHAM 27/02/15: Fiorentina 2-0 Tottenham 22/02/15: Tottenham 2-2 West Ham 20/02/15: Tottenham 1-1 Fiorentina 11/02/15: Liverpool 3-2 Tottenham 07/02/15: Tottenham 2-1 Arsenal

Poin Sempurna Penghapus Luka MENTAL bertanding Arsenal hancur lebur. Kekalahan 1-3 atas AS Monaco menyisakan luka teramat dalam. Hanya kemenangan, yang bisa jadi obat paling ampuh. Secara mengejutkan, Tim London Utara itu takluk cukup telak dari wakil Prancis, dalam leg pertama Babak 16 Besar Liga Champions Eropa, tengah pekan lalu. Kans Santi Cazorla dan kawan-kawan untuk bertahan di turnamen terbesar Benua Biru, itu pun kian menipis. Sulit memang, meski bukan hal yang mustahil bisa dicapai untuk membalikkan situasi kala giliran bertandang ke Prancis nanti. Tapi, itu masih lama. Arsenal kini mesti buru-buru mengalihkan fokusnya ke liga, di mana mereka akan meladeni tantangan Everton di Emirates Stadium, Minggu (1/3). The Gunners memang wajib menang, mengingat posisi mereka di tiga besar klasemen sementara Liga Primer Inggris masih belum aman. Perebutan posisi ketiga dan

keempat masih diperebutkan beberapa tim lain seperti Manchester United, Southampton, Liverpool, dan Tottenham Hotspur. “Ambisi kami untuk merespons,” cetus manajer Arsenal Arsene Wenger yang dilansir Sportsmole. “Kami sedang dalam laju bagus di liga dan harus merespons dalam cara yang kuat pada laga hari Minggu.” Wenger meyakini, motivasi para pemainnya adalah memberikan respons terbaik atas kekalahan di pentas Liga Champions.

Dia optimistis, seluruh penggawa sudah sangat mengerti tentang pentingnya kemenangan kali in. “Saya memperkirakan sebuah reaksi yang kuat karena ini adalah sebuah kompetisi yang sulit. Kami sudah kembali ke tiga besar dan memiliki peluang menstabilkan posisi kami dan kami ingin mengambil kesempatan itu,” tandas Wenger. (bsf )

PRAKIRAAN PEMAIN Arsenal (4-2-3-1) Ospina (GK) Monreal, Koscielny, Paulista, Bellerin (B) Cazorla, Coquelin (cdm) Sanchez, Ozil, Walcott (T) Welbeck (D) Pelatih: Arsene Wenger Everton (4-2-3-1) Howard (GK) Coleman, Stones, Jagielka, Baines (B) McCarthy, Besic (cdm) Lennon, Naismith, Mirallas (T) Lukaku (D) Pelatiih: Roberto Martinez

Arsene Wenger


www.inilahkoran.com

MINGGU, 1 MARET 2015

IKLAN BARIS

BERLANGGANAN?

022- 6127 865 SMS : 022 6171 1593

TARIF IKLAN

Iklan halaman 1 FC Banner di atas lipatan FC di bawah lipatan Display Full Color (FC) Display Black White (BW) Kolom Baris

INFORMASI PEMASANGAN IKLAN HUBUNGI ICA 0859 7405 6108, TORIZA 0821 2666 8011, RHESA 0858 6320 0116, AZIR 0812 3109 0066 YOGI 0819 1019 6415, ABUN 0878 2174 6529, CHRISTIAN 0877 2284 2800

KEHILANGAN

BIRO JASA

RUPA-RUPA

BIRO JASA ASTINA Melayani: Perpanjangan STNK, SIM, mutasi & BBN dlm/luar Kota. Tlp: 92700876 Jl Amir Mahmud No 22 Cibabat, Cimahi

AHLI BANGUNAN

RENOVASI RUMAH Bikin canopi, pagar teralis, kitchen set. Hub: Roni 022-70808222

B280215

L230214

L140314

ALISA JAYA Bengkel Las Listrik. Mengerjakan Pagar Tralis,Besi, Tempa, Pintu, Handerson,Dll. Mnrm Las Pgln JL.Trs Cikajang Ry Antapani No77A T:085324207815 L260214

AHLI GIGI

“SEMPURNA” Ahli gigi palsu. Trm panggilan psng & peraikan gigi palsu. Bahan bagus bergaransi. Jl Margacinta No 182. Tlp: 7511975/081573779222 L260314

“SAMSUDIN” Ahli Gigi Palsu ,trima panggilan pasang & perbaikan dengan harga murah kwalitas bagus. Jl Batu Api No.9 Tlp.082117549000/0817624517. Pin BB5J7B50B5 (dkt lampu Merah Bubat) L220314

“RAVI DENTAL” Ahli pasang gigi. Trm panggilan, cepat, murah, bergaransi. Jl Dr.Junjunan No 83 Pasteur. T: 022-70223271/085222202352

BIRO PERJALANAN

“Xpressair” Terbang Hemat & Nyaman. Langsung dari Bandung ke Padang,Palembang,Pontianak,Lampung Hub: (021) 500-890 / www.xpressair.co.id

hlg stnk F 4389 CS, yamaha th 2013, 113 cc an Abdul Malik S Bojong Neros 03/07 Paledang Bgr Tengah

TIANET COMPUTER SYSTEM Sales, PC hardware, notebook, networking, service, upgrade. Jl Sidomukti No 99D Sukaluyu Bdg. Tlp:2516921/2504980/70776921

B280215

B280215

Hlg STNK F 3709 CB, Honda th 2012, 108 cc a.n Nurul Alfiani RSindang barang pilar 1 05/06 bgr brt

L260304

PROMO KREDIT Elektronik&Furniture, TV, LCD, LED, Kulkas, Kursi, Lemari, Sring Bed Dll. Syarat KTP & KK. Tlp: 022-92092939/087822637736

L270314

AKUARIUM

MIAOW AQUARIUM SEDIA: Beraneka Macam2 Ikan Hias Air Tawar, Aquarium,Makanan, Obat2an Ikan. Sadang Tengah III No 26 Sadang Serang Bandung Tlp: 022-2503112 L080114

“LILI AQUARIUM” Menjual Rupa2 ikan hias & akuarium. Jl Kebon Kawung No 25 Bandung Tlp: 081320654583 @: www.liliaquarium.com L200314

ALAT HIBURAN

L190314

FESYEN

ALAT MUSIK

L180314

“SUNDA CREATIVE” Menyediakan alat musik tradisional,gamelan besi,kuningan,perunggu,angklung,calung,kecapi, rebana,marawis Dll. Jl Soeta No 3 Bdg Tlp: 022-91120804/081910000400 BB 22DB3E13. aditrax@gmail.com L160214

BAHAN BANGUNAN

“JATI ALUMUNIUM” Terima pesanan/panggilan buat ­macam2 kaca, etalase, kusen ­alumunium, rolling door, folding gate, dll. Hub: Dadang Jalan Babakan Jati I No 88 Kircon. Tlp: 085320072196

Ting-Ting Colection Menjual Macam2 Busana Muslim, Muslim modern, gamis, kaos korea, hongkong, rok hamil, Dll. Tlp: 022-4246006 BB 29A49207. Lt 3 Blok C2 No 16-17 Pasar Baru L010314

“PERKASA MOTOR” Variasi, spare part, tune up, strum accu. Tlp: 022-6676579 / 081320226629

TOKO KAMIDIA Menyediakan pakaian, kerudung & manset. Pasar Baru Lt 1 Blok A2 No 35-36, Lt D2 Blok K No 30-31. Tlp: 022-4246517/0812207018888 L200414

THREE G Menjual bermacam2 bahan batik modern & ­tradisional, menerima jahitan (tailor). Pasar Baru Trade Centre Bdg Lt.2 BI No 47, 52 & 42. Tlp: 022-424577/4245769

Hlg STNK F 2752 CP, Yamaha Th 2013, 113cc an Sarifah, Tanah Baru 003/004 Bogor Utara

L110214

BINATANG

BINTANG PETSHOP Terima mandikan hewan kesayangan anda & aneka macam cat/dog food GRATIS delivery Hub: 081395055052 pin BB.2BB1951E Jl.gegerkalong hilir NO.107 B2401014

BIRO JASA

L250314

KANTIN MAS YONO Sedia pecel lele, nasi uduk, bebek, ayam goreng, soto ayam, babat & kikil. Menerima pesanan Hub: 081322579741. Jl Bbkn Sari I Pinggir Rm. Tigaputri Dpn No 75

B270215

Hlg STNK F 5357 BI, Suzuki Th 2009, 150 cc an H.M.Mulyadi, Kp. Babakan Sirna 03/10 Bogor Selatan

L260314

“RUMAH ICE CREAM”Jl Purwakarta No 135 Antapani. Open Monday to Saturday 10Am-10Pm Aneka Macam Ice CreamSpagheti & Steak, Burger & SaladPuding, Juice & Yogurt Terima Pesanan Untuk Pesta Tlp: 022-72774870

B270215

Hlg stnk F 6457 , honda th 2012 108 cc an Nopriyanto bantarjati lebak no. 34 01/08 bgr utara B200215

KEPERLUAN BAYI

MARVELLO LETICIA RENT TOY’S Menyewakan keperluan bayi & mainan anak yg berkualitas dr berbagai merk seperti: bright starts, fisher price, chicco, elle, elc, junior, Dll. Free antar jemput barang, ongkir area Bandung. Tlp: 022-91918105

KEPERLUAN MOBIL MOTOR

L200414

MAESTRO COLLECTION Grosir & Eceran Macam2 Jaket, Switer, Jaket Kulit Asli, Jas Asli, Kemeja & Kaos. Pasar Baru Lt. 3 Blok A2 No. 18-19-20. Tlp: 022-4245804 “UMMY FASHION” SEDIA: Sarimbit & Non Sarimbit. Pasar Baru Lt. 4 Blok C No. 8F. Pasar Baru Lt. 3 Blok C2 No. 20G. Tlp: 081220281174

Terima Cat Oven Per Panel 250rb, Salon Mobil 100rb, 1 Hari Selesai Wetlook Bergaransi Tlp: 022-93613435

KEPERLUAN PESTA

L260214

L130114

“WINS COLLECTION” Menerima pesanan/menjual busana ­muslim, menerima jahitan pria & wanita. Jl Cipalago Girang No 42B (Samping ­Angkasa) T: 022-76126573/082128284949 Pin BB 235F6BF8 L200214

MADU PAHIT SUPER AL-MAHAZ Menurunkan koresterol & mempercepat ­penyembuhan diabetes melitus Hub: 081320042025

L311213

MWS - LOMBA TURUN BERAT BADAN Berhadiah Jutaan Rupiah, Dapatkan Berat Badan Ideal & Kebugaran ­Secara Optimal. ­ Konsultasi & Analisa Tubuh GRATIS. Hub: 082217260972 / 081312301800 Pin BB 29D45771 L160214

TOTOK CAHAYA & BEAUTY THERAPIS Melayani: Totok muka, Bdn, Refleksi, Sulam Alis-bibir, make up & buka aura. Jl Uranus B3 No 35 A Mrghy Ry Bandung. T: 081395284005 BB 24D76EA1 L180214

KLINIK THERAPY HERBAL “HIMALAYA” Spesialis mata & ambein tanpa operasi. ­Mengobati: Katarak, rabun, gloukoma, ­slindris, min, plus Dll. Buka: Senin s/d Minggu ­termasuk hari libur. Tlp: 022-61316971 INGIN BEBAS KANKER & DIABET? Nutrisi Canggih dari Jepang Hub: 08986201028

KOMPUTER

L281213

KAFE

CV. GLOBAL INTI PERSADA Mnrm: Refil toner/tinta, srvc printer, recycle, compatible toner cartridge prntr MURAH, ­berkualitas. Antr/jmpt GARTIS. Jl Cibeunying Kolot 98A Bdg. Tlp: 022-2517604/081573098806

KARTU KREDIT

Tutup kartu kredit/KTA dgn jalur pemutihan hny byr 30% dr tagihan, hutang lunas. Hub: 082318401081 jeksen L191014

“GUDEG Kendil Bang Jo” Satu2nya Gudeg Di Bdg dgn Wadah Kedil. Trm Pesanan: Nasi Gudeg, ayam,Tahu,Tempe,Dll (Jual Gerabah utk ­Bermacam Rebusan dan Koleksi) Jl Kbn.Kawung No 15 (Samping DAMRI) Tlp: 085320305416

L140314

Mie Baso & Mie Ayam “MONGGO NGERSO” Baso daging sapi asli ‘daging ­pilihan’ silahkan anda mencoba dgn harga kaki lima rasa bintang lima. Jl Gunung Batu No 164 Turunan Jembatan tol L070314

“KEDAI KEMANG” Makan Hemat, Nikmat, Sehat, Chinese Food dan Masakan ­Indonesia ­Minuman Panas dan Dingin Jl Pluto Raya No 52 Margahayu. Tlp: 022-93236435 Warung “PATI LELE” Sedia Paket Lele 8Rb, P.Ayam 9Rb, P.Bebek 15Rb, P.Nila Merah 9Rb Sudah Trmsk Nasi, Lalab, Sambel, Tahu,Tempe Jl.Sarimanah Raya No 83 Sarijadi T:61561588 L260114

Nasi Timbel“KHAS SUNDA” Sedia ­Macam2 Mskn Khas Sunda Dengan Harga Terjagkau. Jl Kircon depan Mosel Hub:TEDDY 081809097812 L260114

GUDEG P.L.O Khas Masakan Jawa Tengah Jl Sarimanah Raya No 81 Sarijadi. Tlp: 022-93557374/ 085721041600 KUPAT TAHU “SINGA PARNA” Terima pesanan, rasa MAK NYOS!!! bikin ketagihan..Rasakan Sesasinya. + 100m dr pintu masuk komp Pasir Pogor/Banyu Biru Ciwastra. Buka tiap hari Jam 6.00-14.00 L070314

KURSUS

ADRIO PROFESIONAL PUBLIC SPEAKING Dibuka kelas private penyiar radio Info: 08889411976 Ardio

D’COFFE CAFÉ Dengan menu utama kopi MD PLAZA LT.2 A

B06015

LONTONG SAYUR SEDERHANA“BERLIAN” JL Cibaduyut Raya no 56 Bandung

00

Rumah Belajar “MUTIARA BUNDA” Mnrm Siswa/i Ayah Binda Dlm Prog.PAUD : 1)Day Care 2)Fullday School 3) Koder/TK 4)Pelatihan Pengelolaan Sampah2 & Kewirausahaan Hub: YUYUN 022-91372022/085860148455 L260114

ARISTA Chiness Seafood & Indonesia Food. DELIVERY SERVICE u/ Aracamanik, Antapani & Sktrnya. Mnrm Psnan u/ Acara: ULTAH, Meeting, Dll Jl Joging Ry Perluasan Arcamanik T:(053)52265739, (022)95113144 / 7218054 L260214

Monggo Mampir di RM “Sal-Ju” Masakan Khas Jatim, Harga Kaki Lima Rasa Makyus Jl Cidurian Utara No 213 Sukapura Kircon Cab. Jl Pratista Barat/Jajawgi Antapani Buka Jam 16-23.00 L250214

Di Kontarkan Rumah. 2KT, 2RT Jl. Rajawali III No 26A Telp: 081224755534 00

L040414

“HADII OPTIKAL” Periksa mata gratis,trima resep dokter, paket Frame+ Lensa Rp.150 rb (Promo) Softlen warna 6 bln 50 rb.Ji.Margacinta No.50. Tlp.022 61675982 / 08124841369. Pin 221E24BB L220314

GROSIR KACA MATA OAKLEY WUANTUM & OAKLEY ­MAGNUM Termurah, Harga Rp 195 Rb. 6 lensa. Jl Kadipaten Raya No 48 Antapani Bdg. Tlp: 082115608380

SALON

“VON” Salon Terima make up, perawatan kecantikan+pemutih’beauty and ­healty, terima rias pengantin,dekorasi,poto pra wedding,video, jahitan jas pria, kebaya , busana wanita Jl Rd. Ganda Cimindi Tlp: 082118474101/087823100003/02291186967 L070314

SERBA SERBI

L280114

PELUANG USAHA

Dicari segera inverstor untuk pengembangan usaha travel wisata, bagi hasil. Minat serius Hub: 085974322203 BB: 22E19162 B130414

PELUANG BISNIS TERBAIK KAYU JABON Dengan Modal 700 Berpotensi Jutaan ­Rupiah. Hijaukan Bumi, Selamatkan ­Lingkungan Dengan Hutan Tanaman Rakyat Hub: 081322810849

Depot air minum isi ulang “ANNISA” Bisa di antar. Perum Sarijadi Blok 23 No 42 Bandung. Telp: 022-2003233 L070314

Butuh wall sticker yg motifnya limited, tdk merusak cat tembok & pilihannya banyak Hub: 085222676616 L080314

TEKSTIL

B170314

Peluang Usaha Era Digital 2014. DAFTARKAN No HP anda jd sarana+pnghsln 50rb-600rb/hr. diprgrm teknologi dari VSI Ustd Yusuf Mansur. Tnp ganggu aktivitas, siapapun & dimanapun. www.klikvsi.com. Hub: 082371712228 BB 2302324

LAKSMI TEXTILE Jual macam2 bahan textile grosir & eceran. ­Termurah, terlengkap, ­kualitas No 1. Pasar Baru Lt 2 B L200414

00

SHEKINAH TEXTILE Jual macam2 textile grosir & eceran kualitas No 1. Pasar Baru Trade Centre Lt 1 Blok D2 No 1C. Tlp: 022-4246050 L200414

PENDIDIKAN

CERDAS CERIA Bilingual play group & kids club. Jl Trsn Martanegara No 22. 1. Menrima siswa PG/TK (2-6Th)2. Siswa kids club (2-12Th) - Les Bhs Inggris - Les TPA - Les Calistung - Les Bimbel SD - Les Gambar

TOUR & TRAVEL

“PROMO UMROH Al FIRDAUS” UMROH Prog. Rp14,5Jt Akomodasi Fasilitas Bintang 4 Ada Dana Talangan, Bs Dicicil. MD Plaza B-240 Jl Dalem Kaum Lt 2 T:082128141811/ 085956000533/ 91948557

L260314

“NUSAWANGI” Wood Processing & Trading, Menerima Pesanan Kusen, Pintu, Meubeul & Menjual Kayu Sebrang & Lokal Jl Ters Jkt No 7, Jl Cisaranten Kulon No 112 Bdg T: 7205973/08122450500/61666767 L070114

ACEP MEBEUL Menerima Pesanan & Service Kursi, ­Lemari, Kitchen Set Dll. Hub Acep Koswara Jl Sukasirna No 107/208 Rt 06/03 Bdg. Tlp: 082121888308 L070114

PERCETAKAN

Pinjaman Dana Tunai jaminan BPKB motor & mobil.Hub: Firman 0821 1997 6060 B070215

Anda Bth Dana Tunai Kami Siap Bantu Jmnn BPKB Mbl/Mtr Bisa Take Over Dari Lising Lain T:91976554/ 087823252500/ 082216273673 L190314

Anda Butuh Dana Tunai? Kami siap membantu Untuk pendidikan sekolah & renovasi rumah. Hub: 022-91281380/087822590666 L080314

Butuh Dana Cepat “Kami Solusinya” BPKB Mtr Th’90 Up Persyaratan ringan tanpa survey langsung cair, Bisa semua plat nomor. Hub: Benny02292487993/083807098821/ 087825598236/082127653899 L040314

BPR Mitra Kanaka Terima jaminan BPKB Mbl’88 Up, Mtr’00 Up, AJB Sertifikat. Lowongan Krj U/ Mrktng, dtng Langsung tiap hari kerja. Hub: Bp. Nana Jl Rmh Sakit (Ruko Angrek Residence A No BC Uber) 081394423191/022-95677090 L040314

Anda Bth Dana Cpt Jmn BPKB Mtr’97Up Mbl’87 Up. Proses Cepat T:93366917/087822002338/ 089683552580 L160214

“PINJAMAN DANA” Jaminan BPKB ­Mobil/ Motor. Tanpa Survey. Aplikasi di Jemput. Hub: 022-61687828/081321705119 Iman 130114

1-900Jt Jaminan BPKB Sehari Cair Hub: YUSUF ISLAM T:93211432

NIKAH di mekah+umroh+bln madu Thailand paket 3 orang( pengantin,wali)U$D 7800 HUB. 0822 1407 9583, 0812 8443 4047 B311014

L220314

“BIRDNEST” Cutting sticker, sanblast, ID card. Murah & cepat, harga bs nego. No limit. Bahan : Oracal, kiwalite, ablaze, dll. Hp: 085315320006 BB. 2625CB19

“Butuh Dana Cepat” Jaminan BPKB Mobil & Motor Th ‘90 Up 1 Hr Cair T:085221422152/(022)92788674 L030114

“Solusi Dana Cepat” 1 Jam cair Jaminan BPKB mbl Th’90 Up/85’Up. Bisa take over. Pt MDPU F mncr mrktng (emo) mtr Penghasilan tnggi tak terbatas. Ijazah min SMP. Hub: Iwan Priyanto T: 022-92788674/085221422152 L110214

L230214

PIJAT

MODAL

L210214

MOBIL CHEVROLET

Pijat tradisional Ibu Irma Jl Leuwi Goong sebrang kartika sari Cimahi Tlp: 022-664 7336 B140115

Pijat tradisional Ibu Surya Jl Amir Mahmud 523 Cimahi Tlp: 0878 2384 8370

Dijual mobil chevrolet captiva 2012 awal Mesin diesel 2000 cc, a/t warna putih, keadaan mulusKm. 34,000. Harga Rp. 290,000,000.- NEGO Hub. Henky. Hp. 085888788889 B180814

B140115

NENENG PIJAT Pengobatan tradisional, pijat kebugaran pria, pijat kesehatan wanita. Jl Rd Ganda No 25 Tlp: 081320524916

DAIHATSU

Dijual grand max MB 1300 cc warna gold metalic th 2008 Hub: 0811 2372 08 B070215

L200414

“PIJAT NETRA JASA” Jl Ibrahim Ajie Parabon IV No 9 Kircon (Blk Carefour). Tlp: 022-7563749. Melayani pijat kebugaran pria & wanita, facial massage, penyembuhan, luluran. Bisa utk Ibu hamil. Buka Jam 09.00-22.00

HONDA

Jazz, Freed discount GEDE Mobilio ready stock. Tlp: 081519118657/022-70054038 L100814

L260314

Terapi dahsyat dua ustadz. Obati: amandel, stroke, asam urat, diabetes, sakit mata dgn cepat. Jl Jalaparang/Jl Rereng Wulung No 8 Sukaluyu Surapati Bandung ­­ Tlp: 93203839/082120995533

Jazz,Freed,CRV Disc “LUAR BIASA” Dp Mulai 30Jt Hub: 022-70054038/ 0815 1911 8657 00

MAZDA

L290214

Goyang aduhai diskon mazda 2 nya!!! Ready stock all type mazda. T:Johar 083822478123/087718203520 L220714

REPARASI

MITSUBISHI

SERVICE PANGGILAN AC, kulkas, mesin cuci, water heater, solles, solarat, tv, dispencer, Dll. Jl Logam Belakang No 24 Bubat. Tlp: 022-61074997

JL Mitsubishi FE 74 Truk 08 Jl. Sangkuriang 10 Cimahi Tlp: 081221312121 B290215

SUZUKI

ERTIGA Angsuran 3,2jt Pickup DP 7jt H u b : 0 8 2 1 8 2 1 8 1 1 6 4 P i n : 74 8 FA B 0 3

RUMAH

Di Jual Rumah bernuansa alam di Bandung Timur. Type 45/91, 390jt DP 32jt SHM, air bersih CCTV 24 jam. Hub: 082127056870 BBM: 25BCCB10

B150115

TOYOTA

231214

Jual rumah Jl Kamboja No 81/54 Purwakarta, Luas tanah & bangunan 150m2 Hub: 082112529703/081316127281

Di Jual Avanza veloz AT Tahun 2013 KM 20.000 plat F Kota Hub: 0813 8900 1578 B150115

MOTOR B200814

“PINJAMAN DANA TUNAI LANGSUNG CAIR” Jaminan BPKB Mtr Th’04 Up Mbl Th’97 Up bs take over. KSP Berkah Waluya.Jl Margacinta No 96B ­mencari Mrktng(ME) ijazah min SMU Hub: Panpan/Yayan 61562128/96056383

VILA

Sewa Villa/hari Plus kolam ­pancing ikan. Daerah Lembang/Maribaya. Tlp: 2034593. Harga NEGO

L140314 B260114

L190314

UMROH

“MC ABADI “ Percetakan dan ­Souvenir Promo),Payung,Mug, Jam Dinding, T-Shirt,Pin,Ballpoint, dll. Jl Margacinta No.28 Tlp.022 70873660. Email: mcabadiprint 64@gmail.Com

L070314

MODAL

L260114

B230414

L240214

MIE BASO CEKER MAS REJO Jalan Kejaksaan - Bandung

L250214

00

MITRA JEANS Mnrm Psn: Celana, kemeja, jaket, rompi, seragam kantor partai besar/kecil. Sedia bahan jeans, katun, kanvas, cino, lea, yapan dril, street. jl Pelesiran Taman Sari No 89 Bandung. Tlp: 081320010912.

L250314

MEBEUL

L140314

L210214

AMANAH MUSLIM Aneka: Garment Perlengkapan Muslim & Haji Prod Dalam/Luar Negeri Lokasi Pasar baru Tlp: 022-4245939/08156172083

MAKANAN

CIRENG PEUREUM BEUNTA Tdk pake pengawet, es cream moci bikin ketagihan. Delivery service, Komp Margawangi Raya No 8 Ciwastra Bubat. Tlp: 087825474685

L200314

CHANDRA SPORT Promo Jersey KW Thai Grade ­­Ori/­Player Issue 1 Pcs: 115,3 Pcs: 105, 6 Pcs: 95. Sedia: Jersey Futsal, Print Club 7 ­Star - Multy Sport. Hub: 085624862326, BB 30D430DA

“DAPUR SEDAP”Jl Purwakarta No 146 Bandung Tlp: 022-7236577 Buka Selasa – Minggu. Sedia Beraneka macam menuAyam Keremes, Bebek Rica-rica Sate Telor Puyuh Menu Khusus “IKAN GABUS GORENG” Dll

B280215

SAUNG TOM YAM Sedia: Makanan Thailand, aneka tom yam, aneka ayam penyet, aneka sup, aneka kwetiaw, aneka 33 nasgor, aneka daging sapi, udang Dll. Delivery Service: 085861390008/76390417. Jl Ters Logam Raya, Buana Sari2 No 2 BUBAT.

KESEHATAN

L020114

LOWONGAN KERJA

Karyawati lulusan SMA Utk admin sederhana krm lamaran ke Jl. Kircon 30

L190314

CV. Barokah Mnyediakan & menyewakan: Alat2 pesta ( tenda, kursi, panggung, dekorasi ) & Peralatan catering. Jl Cibeunying Kolot RY No 13/15 Cigadung. Hub 022-2500548/08112208361 L180314

ABAY JERSEY Jersey Grade ORI Cuma 100Rb/Pcs Jl Rmh Sakit No 55 UBER SEDIA: Stelan Futsal, Cutting Polyflex,Dll Hub:081210582898 BB 746F90D9

L250314

B060215

L200114

00

BIRO JASA “MAJU” Terima Pengurusan : STNK, SIM, KIR, Mutasi ­Se-Jabar, ­Pasport, PT, CV, SIUP (Antar Jemput) Jl Pungkur No 34 Bdg TLp: 022-91548873/ 081320100546

L180214

“ZHAZAN DURIAN” “PANCAKE DURIAN” Ketan kinca durian, sop durian, es cendol durian, k­ lapertart, ­pannacotta, m ­ acaroni cheese, bread ­pudding. Jl Pameungpeuk RY No 5 ­Antapani. T: 022-93008444. http://zhazan.net &

L260214

Hlg STNK F 5396 CU, Honda Th 2014, 108 cc an Yuni Yuniar, Semplak 003/002 Bogor Barat

L210314

SEROJA JAYA Jual busana muslim 2 in 1, 3 in 1, kebaya, sarung laki2, sarimbit, Dll. Tlp: 08122359263 Pin: 266DF80A Hilus H

L180314

“DYLLY VARIASI” Trm Psng/Service remote control, kaca film, ornamen, power window, tape mobil, bungkus jok, dll. Jl Ters Kircon No 359 Bandung. Tlp: 022-7311960

L260114

“BUBUR AYAM ASGAR” Menu lengkap, terima pesanan utk pesta/Ultah dll. Hub: Bpk H. Dedi Jl Kiaracondong No 411 Tlp: 91642817/089633315872

KANTIN IBU TYAS. Harga Irit Rasanya Selangit Masakan Indonesia & Tradisional. Trm Psn:Nasi Dus, Catering, Snack & Kue, Hajatan,Pernikahan. Jl.Cikajang Raya No 61 Antapani TLP: 7104680/ 081221272222

Hlg STNK F 6108 CT, Honda Th 2014, 108 cc an mahmudin Zaelani, Kp.Rancamaya 002/007 Bogor Selatan

“ZELFANNY FASHION” Busana Muslim Dewasa & Anak2, ­Accesories. Berbagai macam Kerudung dengan Harga Grosir. Pasar Baru Trade Centre Lt. 3 Blok A1 No. 07 Tlp: (022) 61121616

BENGKEL

“MIE AYAM BASO RAHAYU WONOGIRI” Dijamin Halal Jl.Sarimaha Raya No 59A T:087722291884 SARIJADI

RUMAH

OPTIK

OAKLEY QUANTUM & OAKLEY MAGNUM Untuk sepeda. Termurah, Hrg Rp 195 rb 6 lensa. Jl Kadipaten RY No 48 Antapani Bdg. Tlp: 082115608380

L260214

L230214

B270215

CHANDNITYA Harga grosir kain sate, songket tulis francis, korea & batik. Harga & kualitas terbaik. Tlp: 4246197. Pasar Baru Trade Centre Lt 2 Blok D1 No 11-12

L040214

L190114

MAKANAN

TERAS JUPITER Sedia Tutut Jeuding, Ayam Keuding, Pisang Mutiara & Pisang Lumpur Jl.Jupiter Brt Blok H2/29F Tlp: 7561981 Mrgahayu Raya

B270215

L020114

“WARSEN MANG DIMAN” Pengrajin alat2 karawitan sunda, kacapi, gamelan, calung, kendang, alat kasidah & nasid. Terima service. Jl Soekarno Hatta (Sekelimus) 577. Tlp: 087823631555

“SIMPLY FRESH” Laundry 237 Kilat, Bersih Wangi & Rapih. Trm Pick Up & Delivery. Jl ­Margacinta No 99. Mustika Hegar Regency RB 4. GARANSI Tlp: 022-61118080.

B270215

L110304

L200414

“RAJA DVD MOVIES” Sedia Bermacam2 DVD, MP3, VCD, Komplit. Hrg Mrh. Grosir&Eceran MD Plaza No 316-317 Lt3

LOUNDRY

Hlg STNK F 2204 CU, Yamaha Th 2014, 125 cc an Nine Lastini, Asrama Yonif 315/GRD 004/009 Gunung Batu Bogor

L200414

00

L260314

“ELFA MUSIC SCHOOL CIMAHI” Kelas: Piano, drum, bass, biola, gitar, alat tiup. Jl Sangkuriang No 94 Cimahi. Tlp: 022-6651891

B270215

L010314

ELSI JUAL: Accesories , Kerudung & ­ Aneka pakaian dalam Pria & Wanita. MD PLAZA Atrium LT.Dasar

“BUANA BARU” Kursus mengemudi,Anda blm bisa ­nyetir? ­Datanglah pada kami dgn instruktur berpengalaman & teknik2 ­tertentu. Dijamin anda bisa. Jl Trsn Bubat No 105 Tlp:022-708040571/7538047

L210214

hlg STNK F 3905 CV, honda th 2014, 108 cc an Suryadi Kamp. Kencana 03/03 Tanah Sareal Bgr

ELEKTRONIK

MEDWAN JEANS Menjual bahan2 jas, jean, loreng, aska & menerima jahitan. Pasar Baru Lt.2 C1 No 1,2. Tlp: 022-4245700

AKSESORI

B280215

B100215

L070314

DUNIA PAYETTE Grosir/eceran, aneka renda2 & payet/accessories. Pasar Baru Lt 2 Blok A 2 No 9. Tlp: 022-4245778/0817707771

hlg STNK F 3604 CZ, kawasaki Th 2014 150cc an Heru Susantobukit. Cimanggu city blok 02/01 Sukadamai Tanah Sareal

(min 2 Baris max 10 Baris)

B6 KURSUS

hlg STNK F 6672 CR, honda, Tth 2013 108 cc an N. Dedeh Yuniarsih kp. bantar peuteuy 02/04 tajur bgr timur

Rp 60.000/mmk Rp 50.000/mmk Rp 30.000/mmk Rp 15.000/mmk Rp 10.000/mmk Rp 12.500/baris

Di Jual Cepat Rmh 2 Lt+mezanin. Lt.202.lb. 400.M, 4 Kmr Tdr 3 Kmr Mnd. Listrik 2300, Jet Pump. ruang bawah luas utk tmpt usaha. Posisi di jalan utama. strategis. Hub: 08883900972

LAIN-LAIN

“DINA MOTOR” Jual Beli Motor Bekas Tukar Tambah, Cash & Kredit Hub: DENI HIDAYAT. Jl Parakan Saat 5A Telp: 022-91589761/ 085320880090 00

L250314


REPUBLIK BOBOTOH

MINGGU 1 MARET 2015

www.inilahkoran.com

B7

PULANG KAMPUNG LAWATAN Persib ke Bali menjadi kabar gembira bagi I Made Wirawan, lantaran penjaga gawang Maung Bandung ini bisa sekaligus pulang ke kampung halamannya di Pulau Dewata.

D

Oleh : Asep Pupu SB

isamping memili kesempatan mengunjungi sanak saudaranya, pemain kelahiran Gianyar 34 tahun silam ini kian girang karena akan melakoni laga persahabatan melawan tim asal kampung halamannya, Bali United Pusam. “Ya yang pasti tentunya seneng bisa main lagi di Bali, dan ketemu tim Bali juga, sekalian bisa pulang kampung dulu,” kata Made saat ditemui usai mengikuti latihan di Stadion Sidolig, Jalan Ahmad Yani, Bandung, Sabtu (28/2). Made bersyukur Bali United Pusam berhasil promosi dari divisi utama ke Indonesia Super League (ISL) 2015, sehingga turut membawa panji Pulau Dewata di kasta tertinggi kompetisi sepak bola Indonesia. Sebelumnya, nama dia kerap disebut sang juru racik, Indra Sjafri untuk kembali pulang membela tim tanah

kelahirannya. Dengan masuknya Bali United Pusam ini, Made berharap bisa turut membangkitkan semangat para atlit sepak bola Bali, khusunya mampu menjadi motivasi pemain muda untuk menunjukan kualitasnya dalam mengolah si kulit bundar. “Ya mudah-mudahan dengan masuk lagi tim Bali di ISL bisa membangkitkan gairah sepak bola di Bali, khususnya bagi pemain muda ada tempat untuk bermain,” ujar pemilik nomor punggung 78 ini. Selain menjadi triger bagi persepakbolaan Bali, Made menyatakan masuknya Bali United Pusam semoga bisa mengobati kerinduan masyarakat Pulau Dewata akan eksistensi klubnya di pentas sepak bola Indonesia, setelah terakhir klub Bali Devata berkiprah di Liga Primer Indonesia (LPI) pada 2011 silam, ketika terjadi dualisme PSSI. Selebihnya, Made tidak begitu mengikuti perkembangan sepak bola di Bali. Disamping gaungnya mulai melemah, dia juga lama meninggalkan Pulau Dewata sejak 2007 silam ke Balikpapan sebelum akhirnya ber-

labuh di Maung Bandung pada musim 2012. “Perkembangannya saya juga kurang begitu paham sekarang kaya gimana sepak bola di Bali, karena saya juga jarang pulang ke Bali, tapi terakhir kabarnya PS Badung juga baru naik ke divisi utama,” ungkapnya. Kiprah Made bersama tim di luar Pulau Dewata terbilang sukses, lantaran menurut catatan dia adalah pemain asal Bali yang pertamakali mengangkat trofi ISL. Menurutnya, sebelum dia memang terdapat orang Bali dengan torehan serupa, namun di pentas Liga Perserikatan dan Galatama. Terlepas dari catatan sejarah tersebut, bagi Made siapapun orangnya dan apapun bidangnya semoga selalu bisa mengharumkan nama Bali, termasuk torehan juara ISL 2014 sekalipun diraihnya bersama Persib Bandung. “Dulu ada I Made Pasek Widjaya pas era Perserikatan dan Galatama, tapi itu udah lama. Saya persembahkan gelar ini untuk warga Bali dan juga seluruh bobotoh yang datang ke Palembang,” pungkasnya. (tan)

Sepak Bola Tak Kalah Populer SELAMA ini Bali lebih dikenal sebagai daerah wisata, dengan kondisi alam yang memiliki daerah pantai Pulau Dewata juga menjadi tempat favorit penggemar olah raga surfing, I Made Wirawan pun mengaku sempat ditawari bermain surfing, namun dia menolak, apa alasannya? Made menuturkan, ketika dirinya berkesempatan pulang kampung ke Bali, dia selalu mendapat tawaran bermain surfing dari temannya yang kini sudah menjadi seorang instruktur. Namun dia kerap menolak ajakan itu karena takut ketagihan. “Saya juga sempat ditawari surfing sama temen saya karena pelatihnya langsung, cuman saya tolak karena takut ketagihan. Memang kata temen saya itu memang

Gorowok Bobotoh

..MAUNG BOGOR NGAGOROWOK.. BUAT OM JANUR. SAMA OM YUDI.G. NANTI DI ISL, KNP 5.RIVAL HARUS DI TAKUTI. PERSIPURA. AREMA SRIWIJAYA. MITRA KUKAR.PERSIJA. YANG PENTING MAEN KUDU NGOTOT. KUDU AYA CIRIHAS MAUNG NA JENG NAON DI SEBUT MAUNG. BANDUNG.OM JANUR KAN PELATIH.NM NYA PELATIH HRUS YAKIN MENANG. OM.JANUR MAH LIEUR ISL CAN MULAI GEUS SIEUN KU 5.RIVAL.. BIASA MONCOS. BUDAK BERLAN. BOBOTOH CIBEBER JALAN. ....BOGOR BARAT....

sdah mempesiapkan scara matang liat liga2 d eropa mereka tepat jadwal dan patut d contoh,untuk coach janur mana striker asing yg d cari ingat jngan salah pilih... BRAVO PERSIB...BY.OLAY VIKINK BOGor barat zona kampus ipb +62858854622xx +6285719828xxx

Menanggapi klub2 isl gencar membentuk kompetsi seperti sriwijaya,fc bpu dan persija persib ko ga ikutan kenaapa? Apa takut kalah? Engke eramereunan. Boro2 ngadegeun ikutan oge heunteu atanapi sararombng .padahal teu kudu gitu eugeurmah jadi juara nembean atu kekarak geus gitu kmo lamun bisa bertahan mereun lwih gedhul +6281575874xxx Assalammualaikum.pa kbr inkor kmaha damang,sy mau beri komentar kepada pssi knp jdwal isl d tnda pdahal tim yg akan brtanding

Kpd, pt.isl trus aja berjalan jangan di dengar bopi pengaco hiburan rakyat propokatr perusak +62815758742xx ..INKOR SUKSES SELALU.. COBA TAMPIL KEN. WAJAH PEMAEN PERSIB. SAPERTI.KEKEY JAKARIA. ROY DARWIS.ASEP DAYAT.ANWAR SANUSI. YADI MULYADI.ASEP SUMANTRI..POKO NA NU CAN PERNAH MEJENG DI INKOR. LAMUN BISA WAJAH NU MAEN THN.1992. HARITA LAWAN NA PELITA JAYA JAKARTA. HARITA KURING KER DI KARAWANG. WrBAMBU. JAMAN BOMING PISAN KA PERSIB.. JADI INGET JAMAN BAHELA KURING

DI KARAWANG.... WASALAM BIASA TI MONCOS TEA VIKING BOGOR. +62857198280xx halo persibku kamu harus semangat jangan gentar menghadapi persipura aku slalumedukungmu madi theabobotoh subang +62853206141xx ASLMKUM, INILAH KORAN SMGA JYA SELALU. NGIRING NGAGROWK, KEPADA PA HAJI UMUH PEMAIN UDAH BGUS CUMAN PELATIH NYA YNG JELEK PELATH SEPERTI JANUR SANGAT BELUM PANTES MELATIH PERSB, PERSB ITU SEPERTI REAL MADRID, COBA ATUH DIGANTI PELATIH YNG BERKUALITAS +6289792642xx BUAT PAK JANUR.. KAPAN PERSIB UJI COBA LAWAN PERSIKABO. ULAH JENG CIAMIS WAEU SAKALI KALI DTNG KA BOGOR ATUH...

+62857198280xx Sampura sun bade ngring urun rempug sreng umuh muhtar upami bade rekrut pelatih geus we uru t platih juara dunia low2 gtu deeh +62815758742xx ADUH PERSIB ELEH NA MENI TELAK UYY KU HANOI. CIGA NA MAH TEU SERIUS MAEN NA DA BERAT MAEN DI LCA MAH. SOK GERA FOKUS JANG PARTAI PERDANA DI ISL N AFC CUP. ULAH ANGGAP ENTENG LAWAN KUNCI NA SIB. SOK BURU REKRUT STRIKER ASING AMEH SEMAKIN PADU N KOMPAK MAEN NA. PERSIB DI HATI ALWAYS. BY PIRLO JUVENTINI1933 +62896573875xx kumaha janur malu2in kekarak jadi juara kebneran ge geus ayang ka ting kat asia kan jadi era +62815758742xx Persib Persib ?? IIC Cup kalah trs LCA karek ge der

resikonya itu sampai ketagihan, mulai dari ombak kecil pengen nyoba ke ombak lebih besar,” ucap Made. Diungkapkan Made, sekalipun surfing menjadi olahraga favorit di Bali, namun pamor sepak bola tak lantas menurun. Justru menurutnya sepak bola bisa dibilang tetap jadi olahraga paling populer di Pulau Dewata. Pemilik nomor punggung 78 ini menyebutkan, sekalipun anak muda di Bali gemar surfing atau olahraga lainnya, namun tetap saja sepak bola menjadi hiburan bagi sebagian besar masyarakat Bali. “Sepak bola pupoler dan paling digemari semua masyarakat, cuman di Bali populasi ga begitu besar, cuman semua atlit seneng sepak bola, memang ada juga olahraga lainya,” pungkasnya. (asep pupu/tan)

d vietnam sdh kalah 4 0 ini preseden buruk ? Sudahlah jangan paksakan Janur jadi pelatih kepala lagi u musim ini., Kayaknya Persib salah satu tim terkaya di ISL tapi sayang miskin striker n miskin semangat juang jg gak bisa menjaga mental juara , ayo Bangkit Persib Bravo selalu ( the King of Blueberry, Cbd SMI ) +62819119513xx Mun edek ngarekrut nu alus skalian kajeun mhal skalian ti liga inggris, spanyol, italy, meh jelas kriteria na, lain ieu mah nyeleksi w hayoh tapi teu memuaskeun. +6289706382xx Sy mah snang kplatihan pa janur,tegas dan santai tapi penuh dengan kmenangan karena dr tangan beliau para pemain manggut. Jaga kesehatan pa janur ama bp umuh jg, sy snang gaya bek pa roby darwis.. Ikutin dong gaya pa roby darwis,bola dapat langsung nyerang.. itu gaya pa darwis dulu.. hatur nuhun pa janur ama

pa umuh..dari yg mendukun enyeng yg punxa darmaga tea... +62857106428xx Aneh ongkoh nungguan si koh traore sabulan lila na. Karek maen 15 mnit ges di vonis gagal seleksi. Haduh asa hese neangan pemaen asing jang stiker teh ath. Aneh tim sakelas persib hese neangan pemaen asing. Kitu teh tiap tahun teu berubah hese jeng hese we neangan pemaen asing teh. By juventini forever87 +62896573875xx ssalamualaikum,,sekedar masukan saja buat jajaran pengurus PERSIB,terutama kang JANUR dan pak UMUH, jangan terlalu ngotot untuk membeli pemaen asing kalo blum jelas kapasitas nya,mendingan mengontrak ANDIK PIRMANSYAH saja,atau membeli BOASSALOSA, moga jaya selalu PERSIB. WAHYU pecinta PERSIB sejati,dari bojonggnteng sukabumi. +62858712705xx


MAUNG BANDUNG

MINGGU, 1 MARET 2015

www.inilahkoran.com

B8

LUPAKAN EUFORIA

INILAH/BAMBANG PRASETHYO

P

elatih Persib yang akrab disapa Djanur ini, selalu mengingatkan kepada skuat Persib agar tidak terlena suasana pertandingan. Baik kalah mapun menang, dia mengimbau Atep cs harus tetap mensyukuri hasil akhirnya. Peningkatan intensitas latihan menjadi jurus Djanur untuk mempertahankan kualitas skuat Maung Bandung ini. Pada Sabut (28/2) kemarin, dia memberikan skema latihan dengan menu fisik dan game internal. Selain mempersiapkan kondisi kebugaran, dia juga berusaha mengembalikan skuat Maung Bandung seperti jelang menghadapi pertandingan. “Untuk membiasakan pemain jangan terlalu lama-lama terbawa suasana hasil pertandingan. Kalau menang euforia jangan terlalu lama paling sehari dua hari bo-

DJADJANG Nurdjaman ogah anak asuhnya terlena dalam euforia kemenangan atas New Radiant di babak penyisihan grup Piala AFC 2015. Kata Djadjang, euforia jangan terlalu lama. leh lah, begitu juga kalau kalah jangan terlarut dalam kesedihan,” kata Djanur usai memimpin latihan di Stadion Sidolig, Jalan Ahmad Yani, Bandung. Sekalipun tur Persib ke Bali dalam rangka memenuhi undangan laga persahabatan, Djanur tetap menatap pertandingan kontra Bali United Pusam United pada 3 Maret nanti dengan serius. Sebab, kata dia eksibisi itu jadi ajang terakhir jelang bertandang ke Myanmar melawan Ayeyawady, 11 Maret mendatang. Kedatangan Persib ke Bali tidak hanya

sebatas melakoni pertandingan persahabatan saja, tetapi dia juga akan menggelar latihan guna beradaptasi dengan cuaca panas di Myanmar, yang menurut informasi suhu udara di kandang Ayeyawady bisa mencapai 36 derajat celcius. “Bali dalam rangka menghadapi pertandingan tanggal 11 (Maret), bahkan di sana juga tetep menggelar latihan sekaligus adaptasi cuaca, di Bali cukup panas kalau ga salah 27 atau 29 derajat, satu hari di sana, pulang tanggal 5 (Maret),” ungkapnya.

Lebih lanjut Djanur menilai Persib akan mendapat banyak keuntungan dari laga persahabatan kontra Bali United Pusam nanti, mengingat tim besutan pelatih kondang, Indra Sjafri tersebut merupakan sesama kontestan Indonesia Super League (ISL) 2015. Djanur setidaknya bisa mengintip peta kekuatan Bali United Pusam. “Pasti dapet sesuatu dari sesama ISL bisa mengukur kekuatan dari pertandingan itu dan bisa tetap menjaga situasi pertandingaan. Kekuatan Bali sebelum masuk ISL juga hampir sama

dengan peserta ISL,” ungkapnya. Sementara itu, manajer Persib, Umuh Muchtar mengaku banyak belajar dari lawatan Persib ke Vietnam lalu. Sehingga saat melakoni tur ke Myanmar dia ingin persiapan Maung Bandung sangat matang. Sebagai contohnya Umuh tak ingin persoalan administrasi seperti kesalahan foto yang menimpa Yandi Sofyan Munawar hingga membuat striker muda itu tidak bisa bermain lawan Hanoi T&T, kembali terulang saat Maung Bandung melawan Ayeyawady. “Sekarang kita sudah persiapan khusus, apa kekurangan dan kesalahan kemaren, semua dari administrasi dan permainan juga harus mantap dan lebih bangkit, dan kalau bisa kembalikan sepert waktu kita pernah main sama Ajax,” timpal Umuh. (asep pupu sb tan)

PERSIB.CO.ID

Coret George, Pemain Liga Prancis Siap Diuji PELAMAR asal Kamerun, George Menougong sepertinya tidak menarik perhatian Djadjang Nurdjaman. Striker berusia 29 tahun ini langsung dipulangkan setelah mengikuti dua kali latihan rutin bersama Maung Bandung. Djanur sapaan akrab Pelatih Persib Djadjang Nurdjaman menyebutkan, performa Menougong masih tidak sesuai harapannya, salah satu kekurangannya dia melihat cara melakukan tendangan dari eks striker Mezokovesd itu kurang begitu matang. Sebelumnya, Menougong akan diuji dalam pertandingan persahabatan melawan Bali Pusam United. Namun akhirnya dia batal diboyong ke Pulau Dewata dan menjadi pemain ke-12 yang gagal mengikuti seleksi bersama Persib. “George (Menougong) kita

Yang sudah berpengalaman umurnya udah 30-an tapi kalau masih bagus kenapa tidak kalau dia produktif. Mudah-mudahan bagus ini minimal sama kaya bekamenga. cancel, saya liat cara dia nendang ke gawangnya kurang, akurasinya juga kurang. (Coret) ya,” kata Djadjang di mess Persib, Jalan Ahmad Yani, Bandung, Sabtu (28/2). Usai mencoret Menougong, Persib yang masih memburu striker kembali mendapat penawaran pemain. Masih dari daratan Afrika, pemain tersebut bernama Mamadou Diallo, dan dikabarkan sempat merumput di Liga Prancis.

“Bidikan lain ada namanya Mamadou Diallo, tapi belum pasti karena masih sebatas penawaran saja. Katanya musim lalu dia pernah main di Liga Prancis,” paparnya. Berkenaan dengan penawaran Diallo, manajer Persib, Umuh Muchtar membenarkan jika Maung Bandung kembali disodori legiun impor. Menurutnya, pemain eks Liga Prancis tersebut memiliki kematangan dalam bermain, dengan usia yang sudah kepala tiga. Dikatakan Umuh, kemampuan Diallo tak kalah dari Cristian Bekamenga yang juga merasakan atmosfir Liga Prancis. Setidaknya, lanjut dia, kepiawaian pemain asal Mali itu minimal setara dengan Bekamenga. “Yang sudah berpengalaman umurnya udah 30-an tapi kalau masih bagus kenapa tidak kalau dia produktif. Mudah-mudahan bagus ini minimal sama kaya bekamenga,” ucap Umuh.

Ini Cara Persib Atasi Cuaca Panas di Myanmar PELATIH fisik Persib, Yaya Sunarya mengaku kesulitan menyesuaikan skuat Persib saat bertandang ke daerah dengan suhu berbeda. Proses adaptasi cuaca diakuinya belum bisa optimal. Saat melakoni tur, kata Yaya, setidaknya Persib hanya memiliki satu kali kesempatan menggelar latihan, sehingga waktu tersebut dipergunakan untuk menjaga kondisi tubuh saja. Sementara kesempatan mematangkan strategi atau adaptasi cuaca belum tentu bisa dioptimalkan. “Lain kalau waktunya agak panjang, selain aklimatisasi cuaca kita juga punya waktu training persiapan pertandingan, kalau bentar ya conditioning aja paling,” ucap Yaya ketika dijumpai di mess

DOK INILAH

Yaya Sunarya

Persib, Jalan Ahmad Yani, Bandung, Sabtu (28/2). Karenanya, Yaya sangat mendukung program pelatih Djadjang Nurdjaman yang memanfaatkan lawatan Persib ke Bali sekaligus untuk beradaptasi dengan cuaca panas, sambil melakoni pertandingan

persahabatan melawan Bali United Pusam. Rencananya, setelah bertanding melawan tim promosi Indonesia Super League (ISL) 2015 tersebut, Persib masih akan menetap di Bali selama satu hari guna menyesuaikan diri dengan kondisi panas. Se-

bab menurut informasi cuaca di Myanmar bisa mencaapai angka 36 derajat celcius. “Di Bali kita punya waktu satu hari sebelum match, kita buat intensitas latihan turun, mungkin waktunya sedikit buat latihan conditioning dan organisasi,” jelasnya. Yaya menambahkan, dengan adaptasi yang dilakukan selama di Bali, diharapkan mampu menjadi bekal Persib kala bertandang ke markas Ayeyawady dalam lanjutan Piala AFC, pada 11 Maret mendatang. Sehingga, sambung dia, pengolahan kebugaran pemain Maung Bandung jelang pertandingan tidak akan terhambat. “Penyesuaian cuaca di sini panasnya beda sedikit, artinya mudah-mudahan dengan kita ke Bali di sana juga panas bisa

sedikit beradaptasi, jadi gak terlalu kaget,” imbuhnya. Lebih jauh perihal kondisi fisik Firman Utina sendiri, hingga latihan rutin Sabtu (28/2) pagi Yaya memberikan menu khusus ketahanan tubuh pada gelandang Persib tersebut. Sebab, menurutnya kondisi kebugaran Firman belum mencapai level tertinggi. Dituturkan Yaya, sekalipun kondisi Firman belum optimal namun pemain asal Menado itu tetap akan diboyong ke Myanmar karena sudah layak diiturunkan, seperti ketika laga kontra New Radiant lalu, Firman baru diturunkan pada pertengahan babak kedua. Dia memprediksi dalam jangka waktu tiga pekan, kondisi pemilik nomor punggung 15 itu akan kembali normal. (asep pupu/tan)

Umuh menambahkan, sekalipun kini Persib sudah mencoret 12 pemain seleksi, namun dirinya tak akan lelah mencari striker idaman. Oleh karenanya, dia berharap penampilan Diallo bisa memenuhi kriteria yang dibutuhkan guna mengisi lini depan Maung Bandung. “Saya tidak akan asal-asalan, percayalah saya akan datangkan yang terbaik di Indonesia, saya ingin yang lebih dari yang sudah di Indonesia, dan mudah-mudahan cepet datang, lagi diurus,” tambahnya. “Sementara itu, Umuh menyatakan jika kesulitan mendapatkan striker idaman juga memancing reaksi Glen Sagita, hingga Direktur Utama PT. Persib Bandung Bermartabat (PBB) itu akan turun langsung mencari bomber asing. “Saya udah bicara sama Pak Glen, dia merasa gerah dan akhirnya ikut mencari sendiri, dia turun tangan langsung,” tandasnya. (asep pupu/tan)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.