KAMIS 10 JANUARI 2013
>> e-Paper inilahkoran http: //www.inilah.com/ikoran
INILAH GRUP : INILAH KORAN ď ŹPORTAL NEWS : WWW. INILAH.COM, WWW.INILAHKORAN.COM, WWW.YANGMUDA.COM WWW. JAKARTAPRESS.COM ď ŹMAJALAH: INILAH REVIEW
r
adi H i n i K Hal 20
Dari Bandung untuk Indonesia
EDISI NO 059 TAHUN II/2013
RP 2.000
REDAKSI /IKLAN /SIRKULASI : JALAN TERUSAN PASTEUR NO 167 BANDUNG TEL 022-6127865 (HUNTING), 022-6127793 (REDAKSI)FAX
022-6127769E-MAIL: inilahkoran@inilah.com
AWAS PUNGLI SETELAH RSBI
RSBI hilang bukan berarti habis masalah. Di tengah galaunya sekolah, pungli bisa mengancam.
INILAH/BAMBANG PRASETHYO
S
eketika, rona Dwi Subawanto berubah. Dari senang, wajahnya berganti serius. Pemberangusan Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional (RSBI) belum tentu menyelesaikan persoalan. Satu hal yang membuat Ketua Forum Orang Tua Siswa (Fortusis) Jabar itu galau adalah jika penghapusan RSBI akan memunculkan pungutan macam-macam. “Kalau sampai ada pungutan lagi, berati itu pungli. Harus dilaporkan ke pihak yang berwajib,� katanya di Gedung Sate, Rabu (9/1). Pungutan macam-macam itu bukan tak mungkin muncul. Sekolah yang dulunya berstatus RSBI, diminta tetap mempertahankan kualitasnya. Padahal, Wakil Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Musliar Kasim meminta sekolah-sekolah tersebut agar menyiapkan diri jika dana block grant dari pemerintah terhenti
SAPU BERSIH PERSIB bertekad meraih kemenangan di dua laga kandang perdana kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2013. >>BACA HAL 13
LUPAKAN PERAYAAN! LIONEL Messi tak mau merayakan kesuksesannya menyabet gelar Ballon d’Or. Ada misi penting yang sudah di depan mata. >>BACA HAL 16
I LOVE ISTANBUL! TINGGAL selangkah lagi, Wesley Sneijder gabung Galatasaray. Proses transfer, kabarnya banyak dipengaruhi keinginan sang istri, Yolanthe Cabau. >>BACA HAL 17
>> bersambung hal 11 TAK TERPENGARUH: Siswa SMA Negeri 5 Bandung, tak terpengaruh keputusan pembubaran Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional (RSBI). Mereka tetap mengikuti kegiatan belajar di sekolah yang termasuk dalam kategori RSBI tersebut.
Tebing Longsor, Cianjur-Bogor Lumpuh INILAH, Cianjur – Mata Sugiarto menatap tajam sebuah tebing di seberangnya, Rabu (9/1) petang. Perasaan tak enak, menyungkup hati petugas keamanan Hotel Bukit Raya Jalan Raya Utama Cipanas Kabupaten Cianjur itu. “Ada yang tak beres di tebing itu,� pikirnya. Perasaan Sugiarto mungkin wajar. Tebing setinggi 25 meter itu memang sudah tampak retak-retak. Tak heran, saat hujan mengguyur wilayah Kabupaten Cianjur, dia langsung memperhatikan tebing itu. Benar saja, selang beberapa saat kemudian, tebing itu runtuh. Saat itu waktu menunjukkan pukul 17.00 WIB.
� ˆˆ‰ … … ˆ ‰ †
Â
JADWAL WAKTU SALAT BANDUNG TGL
SUBUH
ZUHUR
ASAR
MAGRIB
ISYA
10/01
04:19
12:00
15:25
18:14
19:30
11/01
04:20
12:00
15:25
18:14
19:30
� � �
Â?Â? Â?Â
 �
 �
 �
 �  �
 Â?Â?   € Â?
 €
ƒ † � „ ƒ ‡ � †
… � ‡
Telur Segar Akan Tenggelam ADA cara mudah membedakan telur yang masih segar dengan yang kedaluwarsa. Caranya, masukkan telur tersebut ke dalam air tawar, misalnya dalam gelas. Lalu apa yang akan terjadi? Ternyata telur segar itu akan tenggelam ke dasar gelas. Hal tersebut tentu bisa dijelaskan secara ilmiah. Telur segar itu tenggelam karena mempunyai massa jenis yang lebih besar dibanding air tawar. Air tawar pun mempunyai ruang udara yang luas, jadi telur itu tenggelam hingga ke dasar gelas dengan cepat. Berbeda dengan telur yang kedaluwarsa. Ia akan terapung atau muncul ke permukaan air karena massa jenis lebih kecil setelah terjadi pembusukan. Lain lagi, jika air tawar tersebut diberi garam. Ternyata saat dimasukkan ke dalam gelas yang berisi air garam, telur mentah tidak tenggelam tetapi melayang di dalam air garam. Karena setelah bercampur dengan garam, massa jenis air menjadi sama atau hampir sama dengan massa jenis telur.(*)
‚ ƒ �
„ � … … � „ � � �
INILAH/BENNY BASTIANDI
>> bersambung hal 11
Â…
Š
Tahukah Anda
kucurannya. Desakan untuk segera menghentikan block grant itu pun sudah disuarakan DPR RI. Ketua Komisi X yang membidangi pendidikan, Agus Hermanto, meminta agar anggaran yang diperuntukkan bagi RSBI, segera dihentikan. Anggaran itu sebaiknya digunakan untuk sekolah reguler sehingga dapat meningkatkan mutu pendidikan secara merata. Dalam kaitan itu, Fortuis meminta Dinas Pendidikan agar lebih transparan dalam hal pembiayaan pendidikan. Semuanya harus sesuai PP 48. “Harus terbuka, jujur, dan dilaporkan serta diperiksa akuntan publik,� pintanya. Kekhawatiran Fortuis bukan mengada-ada. Biaya pendidikan di RSBI berada di atas rata-rata sekolah umum. Di SMAN 1 Sumedang, misalnya, proses rekrutmen awal memang tidak dikenakan pungutan biaya.
 � … … … ‚ ƒ � … … � … … � „ � � � ‡
Â? Â? Â?  Â?Â
Â
Bandung Raya Bidik Kemenangan Perdana INILAH, Bandung – Bidik kemenangan perdana! Itulah target yang dicanangkan Pelatih Pelita Bandung Raya (PBR) Simon McMenemy. Hari ini, Kamis (10/1), wajah baru peserta kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2013 itu akan menjamu Per siba Balikpapan di Stadion si Jalak Harupat. Pelatih asal Inggris itu pun hakulyakin, pasukannya mampu mengandaskan ambisi Beruang Madu -julukan Persiba mencuri poin di laga kedua kompetisi ISL 2013. Sebelumnya, baik PBR maupun Persiba, sama-sama mendulang satu poin di laga perdana. >> bersambung hal 11
INFOGRAFIS: INILAH/SALMAN FARIST
Budaya
Nasi Bogana, Berkah Turunan dan Kesuburan BENTUKNYA memang menyerupai nasi tumpeng. Namun hakikatnya sangat berbeda dengan nasi lainnya. Dia dilengkapi rempahrempah. Dalam tumpukan nasi, tersimpan berbagai macam lauk pauk. Masakan bernama Nasi Bogana itu dipercaya memberi keberkahan pada keturunan keluarga. Raut wajah Dumyati (40) tampak semringah, Rabu (9/1). Warga Kecamatan Kertasemaya Kabupaten Indramayu itu menaruh tubuhnya di pojok bersama jejeran puluhan manusia. Di sekitar lokasi Keraton Kanoman, dia menanti
Upacara Memayu dan nasi bogana. Dumyati ditemani Narsim (45) suaminya. Dua putrinya, Erni (30) dan Aniya (12), juga hadir di sana. Perintah orang tualah yang mengantarkan langkah mereka tiba di lokasi itu. Sudah puluhan tahun, mereka tak pernah melewatkan tradisi tahunan itu. “Walau hanya mendapat sekitar lima puluk (suap), nasi ini bukan hanya untuk kami, Mas. Tapi, buat semua keluarga kami. Miturut wong tua untuk anak putu, Mas,� katanya kepada INILAH dengan logat kental khas Indramayu, Rabu (9/1) pagi. Keyakinan serupa terbukti
INILAH/M SYAHRI ROMDHON
TRADISI: Puluhan orang berkumpul di sekitar Keraton Kanoman Kota Cirebon. Mereka mengikuti tradisi Upacara Memayu dan nasi bogana.
dari apa yang dilakukan Kasma (75). Warga Desa Jambe Kecamatan Kertasemaya Kabupaten Indramayu itu mengambil serabut dari atap Lumpang Alu. Dia lantas mengikatkannya pada daun jati bungkusan nasi bogana. Tak hanya satu. Mereka mencari serabut yang lepas dan mengumpulkannya sebanyak mungkin. Meski hanya mendapat nasi sekitar 5 pulukan, Kasma mengaku senang. Bukan untuk makan, dia akan mengeringkan nasi itu, dan menyimpannya untuk kebutuhan masa pembibitan sawahnya. >> bersambung hal 11