MIMPI JADI KOTA DIRGANTARA

Page 1

Baca !

INILAH GRUP : INILAH KORAN  PORTAL NEWS : INILAH.COM  INILAHKORAN.COM YANGMUDA.COM  JAKARTAPRESS.COM  MAJALAH: INILAH REVIEW

EDISI 282/TAHUN III/2015 MINGGU, 13 SEPTEMBER 2015

BERITA UPDATE scan here..

Telinga, Mata, dan Hati Rakyat REDAKSI /IKLAN/SIRKULASI: JALAN TERUSAN PASTEUR NO 167 BANDUNG TELP 022-6127865 (HUNTING), 022-6127793 (REDAKSI) FAX 022-6127769 HARGA LANGGANAN RP55.000/BULAN Email redaksijabar@inilah.com

Website www.inilahkoran.com

e

e-Paper www.inilah.com/ikoran

Facebook inilahkoran jabar

Twitter @inilahkoran

Line Chat inilahkoran

RP 2.000

SECTION A

MIMPI JADI KOTA DIRGANTARA SELAIN Kota Kembang, Bandung tak sedikit orang yang menjuluki Bandung sebagai kota Dirgantara. Beragam aktivitas kedirgantaraan sejak dulu sudah hadir di Kota Bandung. Oleh: Yogo Triastopo

B

andung Air Show (BAS) saat ini sudah rutin dilakukan dua tahun sekali. Pameran kedirgantaraan ini kerap menyuguhkan berbagai jenis pesawat dari jarak dekat. Yang tak kalah menarik adalah atraksi akrobat pesawat, yang selalu mengundang decak kagum pengunjung. Mayoritas warga Bandung bangga dengan gelaran Air Show ini. Tak he-

ran jika BAS digelar, ribuan warga banyak yang datang untuk sekadar menikmati pameran. Hanya saja, dua tahun gelaran kerap menimbulkan korban jiwa. Dua peristiwa atraksi akrobat pesawat telah menelan korban. Tahun 2010, pilot senior Alex Supeli, mengalami kecelakaan fatal bersama pesawat Decathlon-nya yang terbakar pasca menghantam landasan pacu.

» Bersambung ke Hal A7

» Bersambung ke Hal A7

Wisata

Menguji Adrenalin

Oleh: KH.Abdullah Gymnastiar

Allah Menggaransi Rezeki Manusia Alhamdulillah, Dialah Allah Dzat yang Tahu terhadap segala kebutuhan, lintasan hati, harapan, dan keinginan setiap hamba-Nya. Tidak ada yang luput dalam perhitungan Allah. Pasti, Allah telah mengetahui semuanya. » Bersambung ke Hal A7

i h a m i C a t a s di Alam Wi

TEMPAT Wisata yang cukup nyaman dan luas ini seolah menjadi magnet tersendiri bagi para pengunjung, baik itu dari dalam Kota maupun dari luar Kota. Adalah Alam Wisata Cimahi (AWC), tempat wisata yang berpusat di Jalan Kolonel Masturi KM 4 Nomor 157, Kota Cimahi ini menyajikan beberapa tempat bermain yang menyenangkan. Misalnya saja, outbond dewasa, outbond anak dan beberapa tempat wisata-wisata edukasi untuk anak. Dari sejumlah fasilitas yang disediakan, kolam renang dan jembatan gantung termasuk wahana

JADWAL SALAT

BANDUNG & SEKITARNYA 13 SEPTEMBER 2015 SUBUH 04:33

ZUHUR ASAR MAGRIB ISYA 11:51 15:07 17:52 19:01

SUBUH 04:32

ZUHUR ASAR MAGRIB ISYA 11:51 15:07 17:52 19:01

14 SEPTEMBER 2015

IKLAN & BERLANGGANAN

022-6127 865

yang paling diminati pengunjung. Khusus bagi para remaja atau dewasa, ATV outbond menjadi salah satu destinasi menarik bagi mereka yang memiliki hobi mengendarai motor trail roda empat dengan menyusuri trek berliku. Tidak hanya itu, bagi para pecandu adrenalin, wisata flying fox yang terdapat di Alam Wisata Cimahi ini sangat cocok bagi mereka yang menyukai ketinggian. Namun tidak usah khawatir, anak-anak pun dapat menikmati sejumlah permainan yang tak kalah seru. Diantara lain, seperti kegiatan berkuda atau berkeliling menggunakan delman.

» Bersambung ke Hal A7


inilah weekend

A2

www.inilahkoran.com

BUKU

MINGGU, 13 SEPTEMBER 2015

Ulama-Saudagar Melawan Musuh Kemanusiaan PENGARUH Penuh karakter KH Fuad Affandi bersama Al-Ittifaq-nya adalah membangun kepribadian orang lain untuk mandiri secara ekonomi, berkarakter spiritual, serta berpijak pada kehidupan tanah air dan bangsanya.

H

Oleh : Suro Prapanca

idup adalah proses dan proses terbaik adalah dengan cara mendudukan proses sebagai pembelajaran. Belajar dari kenyataan adalah sesuatu yang penting. Tidak setiap orang punya waktu untuk melakukan studi lapangan langsung. Hadirnya buku ini tak lain untuk memenuhi kebutuhan pembelajaran bagi siapa saja yang menginginkan. “Entrepreneur Oganik” adalah sebuah studi tentang pelaku utama, KH Fuad Affandi, salah seorang tokoh penting dibalik pengembangan agrobisnis modern di Kampung Ciburial, Desa Alamendah, Kecamatan Rancabli, Kabupaten Bandung. Buku berjudul “Entrepreneur Organik” adalah cermin bagaimana salah satu gerakan lokal itu tumbuh berkembang di Indonesia, khususnya di Jawa Barat. Meskipun buku ini menjadikan KH Fuad Affandi (yang lebih suka dipanggil Emang) sebagai tokoh sentral, namun pembaca akan mendapatkan eksplorasi gerakan lokal tersebut dibangun. Pertama, strategi pembangunan kesadaran kaum tani. Kedua, membangun kepercayaan pada organisasi dan koperasi agrobisnis yang para kaum tani di Desa Alamendah tersebut sebelumnya kurang memiliki kesadaran berorganisasi secara baik. Ketiga, membangun sebuah pandangan hidup pentingnya membuka kerja sama secara lintas ideologi, lintas mazhab, lintas etnik, dan lintas agama. KH Fuad adalah ulama-saudagar. Spiritnya berstandar pada tradisi Nabi Muhammad yang sangat menaruh perhatian pada masalah ekonomi. Artinya, KH Fuad memiliki visi Islam yang jauh karena menyadari bahwa siapa yang menguasai ekonomi akan kokoh. KH Fuad adalah saudagar, tetapi bukan seperti saudagar pada umumnya, karena beliau menetapkan orientasi ke arah kemaslahatan bersama. Pada intinya, spirit sang tokoh adalah melawan salah satu musuh Islam, juga musuh kemanusiaan, yaitu kemiskinan. Di Indonesia, di setiap kawasan pertanian banyak organisasi dan koperasi yang memiliki visi misi yang jelas, namun tetap saja tak berjalan sesuai harapan. Dari sinilah (Pondok Pesantren Al-Ittifaq bersama KH Fuad Affandi) pembaca akan melihat bagaimana kepemimpinan dalam sebuah perge-

rakan sangat menentukan kemajuan kaum tani secara gotong-royong. Yang semestinya, kemajuan itu di dapat dari kepemimpinan politik atau digerakkan oleh intelektual organik yang biasanya muncul dari tokoh pergerakan sosial dan politik. Sayangnya kenyataan itu tak terjadi, yang justru bergerak ialah seorang agamawan. Kepedulian sang tokoh (bersama pesantrennya) yang tinggi terhadap perbaikan nasib ekonomi rakyat membuat sosok KH Fuad Affandi lebih pas disebut sebagai “Entreprenuer Organik”; yaitu seorang wirausahawan yang memproses usaha ekonomi bersama masyarakat. Dari perjuangan ekonomi inilah kemudian Fuad membuktikan kebutuhan spiritual dalam bidang pendidikan sosial, agama, dan budaya berkembang pesat. Sebagai penganut (atau mungkin pendiri) “Tarekat Sayuriah”, --ini untuk mengingatkan betapa kegiatan agrobisnis sang tokoh bersama masyarakat sekitarnya lebih penting dijadikan topik perbincangan dibanding dunia esoterisme (tasawauf ). KH Fuad Affandi dengan Al-Ittifaq-nya memang sukses dengan budi daya dan bisnis sayurmayurnya. Tak kurang dari 28 jenis sayuran dibudidayakan oleh masyarakat di sekitar Al-Ittifaq. Sang tokoh, KH Fuad Affandi, --yang lahir dari perpautan organis antara tahuid, fiqh, dan tasawuf secara tidak berkeputusan-- telah menumbuhkan keseimbangan pandangan antara dimensi duniawi dan ukhrawi dari kehidupan. Di tangan KH Fuad Affandi, agama yang biasanya dipraktikkan sebatas ibadah salat, mengaji, dan berdoa; menjadi lebih luas, yaitu agama yang bersifat sosial, menekankan etos kerja, serta agama sebagai etika pembebasan. Sang kiai bukan hanya tampil sebagai aktor penjaga nilai-nilai masyarakat, juga sekaligus sebagai agen perubahan sosial. Membaca buku yang diterbitkan oleh Nuansa Cendekia ini, figur KH Fuad Affandi dengan Pondok Pesantren Al-Ittifaq adalah sebuah sosok yang penuh karakter. Pengaruh penuh karakter beliau adalah membangun kepribadian orang lain untuk mandiri secara ekonomi, berkarakter spiritual, serta berpijak pada kehidupan tanah air dan bangsanya, serta sekaligus menebar dan memberi manfaat kepada orang lain. Selamat membaca!

Judul: Entrepreneur Organik: Rahasia Sukses KH Fuad Affandi ISBN: 978-602-8395-95-3 Penulis: Faiz Manshur Diterbitkan: Penerbit Nuansa Cendekia & Yayasan Pondok Pesantren Al-Ittifaq Cetakan I: September 2009 Tebal: 392 halaman Jenis Cover: Soft Cover Dimensi: 19 x 24 cm


inilah weekend FESYEN

A3

www.inilahkoran.com

KULINER

MINGGU, 13 SEPTEMBER 2015

FOTO-FOTO:INILAH/DADI HARYADI

Nongkrong Santai WAROENG Big Bro menjadi tempat yang cocok bagi anak muda yang ingin nonkrong sambil menikmati kuliner ringan. Lokasinya mudah dijangkau di Jalan Cimanuk 5A, Kota Bandung.

N

Oleh: Dadi Haryadi

ama Big Bro digunakan karena pemiliknya punya badan besar dan kecil, yakni Tri Ispranoto dan Andrian Salam. Sesuai dengan namanya, kuliner yang disajikan ada ukuran besar dan kecil. “Kita mengusung konsep makanan dan minuman dengan porsi besar serta kecil,” ujar Tri kepada wartawan, belum lama ini. Meski baru sebulan, namun tempat ini sudah berhasil merebut hati penikmat kuliner bandung. Lokasinya sangat strategis di sekitar belakang Gedung Sate. “Kami membidik segmen PNS, pekerja kantoran, pelajar dan mahasiswa,” katanya. Setiap menu sengaja disediakan dengan dua ukuran berbeda agar pengunjung bisa menyesuaikan dengan keinginan dan kemampuan. “Menu Big bisa untuk 3-4 orang, jadi bisa patungan bayar. Sedangkan menu Bro bisa untuk 1-2 orang,” ucapnya. Pihaknya punya menu andalan yakni paket combo. Isinya cemilan kentang,

di Waroeng Big Bro

sosis bratwaurst, dan ekado. Terdapat pula aneka minuman ringan seperti milkshake, jus, dan lain-lain. “Menu yang disajikan sangat cocok untuk tempan nonkrong dan berkumpul,” pungkasnya. Selain itu, penikmat kuliner Bandung juga tentunya bisa menikmati referensi camilan baru bernama ‘Larva’. Desert special ini akan menggoyang lidah pengunjung Waroeng Big Bro. Larva terbuat dari brownies cokelat yang bercampur dengan bubuk biskuit. Dibagian tengah akan ditemukan es krim yogurt. Seluruh bahan akan bercampur saat berada di mulut menghadikan rasa manis dan segar. Tampilan desert ini terbilang unik karena penyajiannya menggunakan sebuah ember mungil cantik berwarna pink. Sebagai pelengkap, terdapat permen jelly berbentuk ulat. Larva akan semakin nikmat dengan kehadiran sirup jeruk yang disajikan dalam wadah terpisah. “Larva sangat unik, rasanya perpaduan manis segar,” katanya.

INILAH GRUP : INILAH KORAN  PORTAL NEWS : INILAH.COM  INILAHKORAN.COM YANGMUDA.COM  JAKARTAPRESS.COM  MAJALAH: INILAH REVIEW

Telinga, Mata, dan Hati Rakyat PENDIRI: Muchlis Hasyim, Syahrial Nasution Pemimpin Perusahaan: Gilang Mahesa Pemimpin Redaksi/Penanggung Jawab: Zulfirman Tanjung Redaktur Pelaksana: Budi Winoto, Gin Gin Tigin Ginulur, Tantan Sulton Bukhawan Redaktur Utama: Budi Safaat Redaktur: Sirojul Muttaqien, Ricky Reynald Yulman, Ghiok Riswoto, Hanhan Husna, Daddy Mulyanto, Dery Fitriadi Ginanjar Redaktur Artistik: Salman Farist Editor Bahasa: Suro Udioko Prapanca Reporter: Jaka Permana, Dani Rahmat Nugraha, Ahmad Sayuti, Doni Ramdhani, Dadi Haryadi, Astri Agustina, Yogo Triastopo, Asep Pupu Saeful Bahri, Fuad Hisyamudin, Yasser Arafat, Rianto Nurdiansyah, Okky Adiana Fotografer: Syamsuddin Nasoetion, Bambang Prasethyo Produksi & Artistik: Sunandar (Koordinator), Tian Rustiana, Harry Santosa, Eri Anwari, Dicky Hendrianas, Sandi Sujana, Roby Yanuardi Kontributor Daerah: Budiyanto (Sukabumi), Asep Mulyana (Purwakarta), Nul Zainul Mukhtar (Garut) Manager Iklan: Ghiok Riswoto Manager Sirkulasi: Eva Hendra Hermawan Pjs Manager HRD: Eva Hendra Hermawan Manager Umum: Aris Sandhi Accounting: Winy Sri Wahyuni IT: Ade Kesuma, Yogi Darusmana, Subhi Sugianto PENERBIT: PT INILAH MEDIA JABAR Alamat Redaksi/Sirkulasi/Iklan: Jalan Terusan Pasteur No 167 Kota Bandung No Telp 022 612 7865 (Hunting), 022 612 7793 (Redaksi), Fax 022 612 7769, Jalan Rimba Buntu No 42 Kebayoran Baru, Jakarta No Telp 021-7222338 Fax 021 7222659. *) isi di luar tanggung jawab percetakan INILAH PRINTING - PT Mulia Kencana Semesta Wartawan Inilahkoran dibekali tanda pengenal dan dilarang menerima dan meminta apapun dari narasumber

Dia menjelaskan terdapat dua ukuran Larva yakni ukuran Big seharga Rp28.000 yang disajikan untuk 3-4 orang dan Bro Rp18.000 untuk 1-2 orang. “Larva sangat cocok untuk cemilan bersantai sambil ngobrol,” pungkasnya. (dadi haryadi/tan)

Delegasi Asing Kagumi Sulam Karawo ANTARA/ADIWINATA SOLIHIN

SELAIN motif yang menarik, kekaguman delegasi asing muncul karena kain khas Gorontalo ini dibuat dengan penuh kesabaran dan ketelitian. Satu lagi produk fesyen tradisional Nusantara yang berhasil memikat perhatian dunia. Namanya kain sulam karawo. Keindahan kain khas dari Provinsi Gorontalo ini ditampilkan dalam aksi membuat kain sulam karawo secara massal, Selasa (8/9). Pembuatan kain sulam karawo ini digelar sebagai salah satu rangkaian kegiatan Festival Boalemo yang digelar 10 September 2015. Perwakilan negara peserta pun menyatakan kekaguman mereka ketika menyaksikan langsung demonstrasi pembuatan kain sulam karawo. Ke-13 delegasi tersebut berasal dari perwakilan kedutaan besar negara-negara sahabat, seperti Kazakhstan, Sudan, kroasia, Meksiko, Armenia, Mozambik, Loas, Uni Emirat Arab, Azerbaizan, Polandia, Pakistan, Bangladesh dan Swiss.

Sebanyak 500 orang perajin karawo se Provinsi Gorontalo melalukan sulam karawo massal di lapangan Taruna Kota Gorontalo, seperti membuat desain, mengiris, mencabut benang dan menyulam. Vardan Sargsyan, seorang delegasi asing asal Armenia mengatakan, Ke-

san pertama dengan melihat sulam tersebut adalah cara atau proses pembuatan karawo sangatlah detail. “Ini kegiatan yang sangat membutuhkan imajinasi tinggi, sangat sulit namun memiliki identitas,” kata Vardan seperti dilansir Antara, Selasa (8/9). Sementara itu, pada pembukaan sulam karawo

massal tersebut, Ida Syaidah yang juga istri dari Gubernur Gorontalo Rusli Habibie mengatakan, ini merupakan program dari Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) bekerjasama dengan Pemerintah Provinsi Gorontalo. Dengan gerakan peduli kain khas karawo ini, pihaknya bisa mengumpulkan 500

Kami mengajak masyarakat Gorontalo agar lebih mengenal dan mencintai karawo serta lebih paham lagi tentang karawo agar tidak lagi dipandang sebelah mata karena proses pembuatan karawo sangatlah sulit. perajin karawo untuk menyulam karawo secara massal. “Kami mengajak masyarakat Gorontalo agar lebih mengenal dan mencintai karawo serta lebih paham lagi tentang karawo agar tidak lagi dipandang sebelah mata karena proses pembuatan karawo sangatlah sulit,” katanya. Peduli karawo ini pihaknya ingin menunjukan kebanggaan para perajin karawo yang jarang muncul pada acaraacara, dan pada saat ini hasil karya mereka dapat dilihat langsung para duta besar dan delegasi dari 13 negara dan warga Gorontalo. (rey)


A4

Bandung Tr

www.inilahkoran.com

MINGGU, 13 SEPTEMBER 2015

NET

HOTEL GRAND AQUILA

Hari Terakhir “BAS 2015”

ASTON PASTEUR HOTEL

Jalan Dr Junjunan No 116 Telp 022-2039280

Jalan D

INILAH GRAHA PASIM Jalan Dr Junjunan No 167 Telp 022-6127865

di Kota Dirgantara

Tak salah rasanya Bandung mendapatkan julukan tambahan sebagai Kota Dirgantara, di samping sudah dikenal dengan Kota Kembang, juga sebagai kota tujuan wisata, wisata kuliner, wisata fesyen. Oleh: Suro Prapanca

B

andung memiliki sejarah industri kedirgantaraan yang cukup panjang dan membanggakan. Produk kedirgantaraan yang dihasilkan Industri Pesawat Terbang Nurtanio/IPTN (sekarang, PT Dirgantara Indonesia) telah mendunia, di antaranya Pesawat N250, pesawat pertama di dunia yang menggunakan teknologi fly by wire yang sangat membanggakan Indonesia di mata dunia. Bagi Anda yang ingin mengenal dunia kedirgantaraan, sampai Minggu 13 September 2015, adalah kesempatan terakhir untuk bisa datang langsung ke pameran Bandung Air Show (BAS) 2015 yang diselenggarakan di Lanud Husein Sastranegara, Jalan Pajajaran, Kota Bandung. Kegiatan yang resmi digelar oleh Pemerintah Kota Bandung dalam rangkaian menyambut HUT Ke-205 Kota Bandung ini di-

buka sejak Kamis (10/9). Di acara tersebut, pengunjung akan dimanjakan dengan beberapa atraksi udara seperti aerobatik, paramotor, trike, dan terjun payung. Pengunjung pun dapat melihat pameran alutsista TNI, pesawat aeromodeling, pesawat air charters, pesawat latih, dan beragam lainnya. Dalam sambutannya Wali Kota Bandung Ridwan Kamil menegaskan, akan mendeklarasikan Bandung sebagai kota dirgantara. Rencananya akan dibuatkan monumen pesawat terbang yang lokasinya masih dalam proses, kalau tidak di daerah gerbang Pasteur, kemungkinan di Cibiru. Satu hal yang menarik dari kegiatan BAS 2015 adalah panitia menyediakan sejumlah informasi perihal pendidikan kedirgantaraan seperti sekolah penerbangan, teknologi informasi dan produk-produk kemiliteran. Lainnya adanya kegiatan rekor

MURI membuat pesawat dengan skala 1:1 dari botol kertas. Selain itu, sejumlah lomba dan parade kreatif pelajar digelar di sela-sela pameran. Seperti photography air show, lomba mewarnai, merakit pesawat dari barang bekas, parade marching band, parade musik pelajar, tarian tradisional, glow in the dark dan Inbox karnaval. Pada kesempatan yang sama Komandan Lanud Husein Sastranegara Kolonel PNB Ardhi Tjahjoko mengemukakan, digelarnya BAS 2015 tidak mengganggu jadwal penerbangan domestik. Meski ada sebagian penundaan jadwal, dia klaim hal itu tidak memakan waktu lama. “Ditunda sesaat iya, tetapi tidak sampai satu jam,” kata Ardhi. Dia berharap, kegiatan pameran kedirgantaraan ini dapat memperbesar pemahaman dan kecintaan masyarakat terhadap dunia kedirgantaraan, serta memberikan edukasi dan hiburan dalam rangka menyambut HUT Kota Bandung. Ridwan Kamil juga berharap, kegiatan BAS bisa menarik minat wisatawan domestik maupun internasional untuk datang ke Kota Bandung. Dia optimistis, BAS dapat menggaet sedikitnya 80 ribu pengunjung. “BAS bisa menjadi salah satu alternatif wisata untuk wisatawan datang ke Bandung. Kita berharap kegiatan ini bisa mengembalikan kejayaan Bandung sebagai kota dirgantara,” kata-

Kenal Lebih Dekat PT Dirgantara Indonesia PT Dirgantara Indonesia (PT DI/Indonesian Aerospace Inc.) adalah industri pesawat terbang yang pertama dan satu-satunya di Indonesia dan di wilayah Asia Tenggara. Perusahaan ini dimiliki oleh Pemerintah Indonesia. PT DI didirikan pada 26 April 1976 dengan nama PT Industri Pesawat Terbang Nurtanio dan BJ Habibie sebagai presiden direktur. Industri Pesawat Terbang Nurtanio kemudian berganti nama menjadi Industri Pesawat Terbang Nusantara (IPTN) pada 11 Oktober 1985. Setelah direstrukturisasi, IPTN kemudian berubah nama menjadi PT Dirgantara Indonesia pada 24 Agustus 2000. PT DI tidak hanya memproduksi berbagai pesawat tetapi juga helikopter, senjata, menyediakan pelatihan dan jasa pemeliharaan (maintenance service) untuk mesinmesin pesawat. Perusahaan ini juga menjadi subkontraktor untuk industri-industri pesawat terbang besar di dunia seperti Boeing, Airbus, General Dynamic, Fokker, dan lain sebagainya. PT DI pernah mempunyai karyawan sampai 16

ribu orang. Karena krisis ekonomi yang melanda Indonesia, Dirgantara Indonesia melakukan rasionalisasi karyawannya hingga menjadi berjumlah sekitar 4.000 orang. Pada awal hingga pertengahan 2000-an, PT DI mulai menunjukkan kebangkitannya kembali, banyak pesanan dari luar negeri seperti Thailand, Malaysia, Brunei, Korea, Filipina dan lain-lain. Meskipun begitu, karena dinilai tidak mampu membayar utang berupa kompensasi dan manfaat pensiun dan jaminan hari tua kepada mantan karyawannya, PT DI dinyatakan pailit oleh Pengadilan Niaga pada Pengadilan Negeri Jakarta Pusat pada 4 September 2007. Namun pada 24 Oktober 2007 keputusan pailit tersebut dibatalkan. Tahun 2012 merupakan momen kebangkitan PT Dirgantara Indonesia. Pada awal 2012, PT DI berhasil mengirimkan 4 pesawat CN235 pesanan Korea Selatan. Selain itu, PT DI juga sedang berusaha menyelesaikan

3 pesawat CN235 pesanan TNI AL, dan 24 Heli Super Puma dari EUROCOPTER. Selain beberapa pesawat tersebut, Dirgantara Indonesia juga sedang menjajaki untuk membangun pesawat C295 (CN235 versi jumbo) dan N219, serta kerja sama dengan Korea Selatan dalam membangun pesawat tempur siluman KFX. (net/sur)

BTC Jalan Pasteur

GINO FERUCI KEBONJATI Jalan Kebonjati No 71-75 Telp 022-4248000

MIKO MALL

Jalan Kopo Cirangrang No.599,

IST


ravel Guide

Dr Junjunan (Ters asteur) No 96

A5

www.inilahkoran.com

MINGGU, 13 SEPTEMBER 2015

DE JAVA HOTEL Jalan Sukajadi No 148-150 Telp 022-2039888

HOTEL AMAROOSSA

SERELA RIAU Jalan RE Martadinata (Riau) No 56 Telp 022-4240328

Jalan Aceh No 71A Telp 022-4222221

GUMILANG REGENCY HOTEL Jl Dr Setiabudhi No 323-325 Bandung 40154 Phone 0222012618

PRAMA GRAND PREANGER BANDUNG Jl Asia Afrika No 81 Bandung 40111 Tel 022 4231631

GINO FERUCI BRAGA Jalan Braga No 67Telp 022-4200099

, Jawa Barat 40227 (022) 5410909

GOLDEN FLOWER Jalan Asia Afrika No 15-17 Telp 022-4239999

BANDUNG INDAH PLAZA Jalan Merdeka

PUSAT PERBELANJAAN/ MALL DI KOTA BANDUNG

AGENDA ACARA

Bandung Air Show 2015 PENGGEMAR dirgantara tentu tidak akan melewatkan kegiatan yang digelar di Lanud Husein Sastranegara, Kota Bandung, KamisMinggu (10-13/9). Kegiatan

THE TRANS LUXURY HOTEL Jalan Gatot Subroto No 289

ini diisi dengan pameran dirgantara, pameran UMKM, lomba fotografi, hot baloon fiesta, expo Inafest, lomba mewarnai, lomba rakit barang bekas. Info: http://bandungairshow.

com Workshop Manajemen Kearsipan Divisi In House Training Politeknik LP3I Bandung mengadakan Workshop Manajemen Kearsipan bagi Perguruan Tinggi se-Jawa Barat dengan narasumber Sambas Ali Muhidin SPd MSi dari Asosiasi Sarjana dan Praktisi Administrasi Perkantoran Indonesia (ASPAPI) dan Irwanto Eko Saputro SKom MSi dari Kantor Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI). Acara diselenggarakan Rabu-Kamis (16-17 September 2015) di Hotel Aston Tropicana Hotel Bandung. Informasi lebih lanjut dapat menghubungi Cecep Rochman 0811229970,

Alifa Moslems Shopping Center Jalan BKR No 61 Bandung Electronic Center (BEC) Jalan Purnawarman No 13-15 Balubur Town Square (Baltos) Jalan Tamansari No 33 Bandung Electronic Mall (Be Mall) Jalan Naripan No 89 Bandung Indah Plaza (BIP) Jalan Merdeka No 56 Braga City Walk (BCW) Jalan Braga No 99-101 BTC Fashion Mall Jalan Dr Junjunan No 143-149

Carrefour Kiaracondong Jalan Soekarno Hatta No 526 Cihampelas Walk (Ciwalk) Jalan Cihampelas 160 FestivaL Citylink Jalan Peta No 241 Flamboyant Center Jalan Sukajadi No 232 Giant Hyper Square Jalan Dr Junjunan Gyan Plaza Jalan Terusan Suryani No 239

Bandung Trade Mall (BTM) Jalan Kiaracondong

IBCC Jalan Ahmad Yani No 296 Istana Plaza (IP) Jalan Pasirkaliki No 121-123

Bandung Timur Plaza (BTP) Jalan AH Nasution Kav 46 A

International Trade Center (ITC) Jalan Pungkur-Moch Toha

SARI ATER HOTEL & RESORT Jl. Raya Ciater Subang - Westjava Phone +62-260-471700-800 Fax +62-260-470890

DAFTAR KAFE DI BANDUNG Le Aries Garden Cafe Jalan Cibogo No 11

Kafe Burangrang Lounge Jalan Gatot Subroto No 83

Kafe Image Jalan Surya Sumantri No 25

Kafe Dago Terrace Resto Jalan Ir H Juanda No 139A

Restoran Kafe Kapulaga Jalan Teuku Umar No 6

Kafe De Resto Parahyangan Jalan RE Martadinata No 156-158

Kafe Kayu Manis Gumilang Sari Jalan Setiabudhi No 323-325

Kafe Enhaii Restauran & Teras Jalan Setiabudhi No186

Kafe Arar Gallery Jalan RE Martadinata No 66

Kafe Flamboyant Jalan Sukajadi No 232

Kafe Balad Kuring Ruko A Yani Bl 262/5-6

Kafe Garasi Jalan Pandu No 29

Kafe Bali Jalan RE Martadinata No 215

Kafe Garden Jalan Cisitu No 179A

Kafe Bistro Jalan Pelajar Pejuang No 45-50

Kafe Halaman Jalan Tamansari No 92

Restoran Kafe Bld Jalan Ciumbuleuit No 163A

Kafe Mq Jalan Citarum No 4

Kafe Bonti Jalan Terusan Pasirkoja No 347

Kafe N Jalan Setra Duta Kencana II No 11

Borneo Cafe & Steak Jalan Braga No 99

Kafe Pandan Wangi Jalan Sumatera No 52-54


inilah weekend BUDAYA

CERPEN

A6

www.inilahkoran.com

CERPEN

MINGGU, 13 SEPTEMBER 2015

Bola Ajaib Aku terkejut dan meloncat ke belakang. Berbarengan dengan suara ledakan, bola itu ikut meledak. Kamar pun kembali gelap. Oleh: Basuki Fitrianto

S

uatu hari tanpa sengaja aku menemukan benda bulat seukuran genggaman. Benda itu teronggok di bawah pohon beringin, di antara sela akar menonjol, menggurita. Awalnya aku tidak tertarik, tapi entahlah, jiwa yang sudah bermukim sebelum aku terlahir di dunia antah-berantah membisiki agar aku mengambil benda bulat itu. Bola itu penuh dengan tanah kering. Aku gosok dengan tangan mencoba mengelupas tanah menempel. Aku tekantekan. Agak empuk juga agak keras. Aku coba mengamati lebih dekat benda warna putih buram itu. Seperti benda yang biasa dimainkan anakanak ketika menunggu senja. Tak ada yang menarik buatku. Maka aku niatkan untuk melemparnya. Tapi sebelum niat itu terlaksana, bola kecil meloncat-loncat di telapak tangan. Mencoba merayu agar aku membawanya. Rayuannya berhasil, seketika aku tertarik ingin membawanya pulang. Dengan penuh gairah, aku masukkan ke dalam kantong celana. *** Segera setelah sampai di rumah, aku cuci bola itu. Berulang aku cuci hingga terlihat mengilap. Aku lap dan aku bawa ke kamar dan aku taruh di atas meja biasa tempat menulis surat cinta entah untuk siapa. Dagu aku tempelkan di pinggiran meja. Tangan memutar-mutar benda ajaib, berharap tahu kenapa tadi bisa meloncat-loncat sendiri. Karena impitan kemiskinan sering menampar wajahku, aku segera terjebak dengan pertanyaan: ‘Berapa harga bola ajaib itu kalau dijual?’ Ah, pasti mahal. Pasti harganya miliaran. Orang-orang berduit yang tak tahu hartanya mau dikemanakan, pasti dengan senang hati akan membelinya. Wajahku merona gembira. Aku akan segera menjadi kaya. Dan secara naluri rentetan ingin memiliki sesuatu berjejer di otakku. Aku akan membeli rumah mewah. Istri cantik dan menggairahkan. Bukan hanya satu istri, melainkan lima, bahkan mungkin sepuluh. Aku tersenyum dengan imajinasiku. “Aku akan berlimpah harta dan aku akan melamar anak gadis Haji Dulah yang cantik, supercantik. Meski berjilbab, lekuk-lekuk tubuhnya terlihat jelas. Menggoda mata untuk menempel pada nafsu yang sengaja atau tidak sengaja dia pertontonkan.” Bola ajaib itu masih membisu. Aku ingin sekali ia meloncat-loncat kembali, merayuku kembali, bahwa dirinya adalah benda yang memang pantas aku miliki. “Ayolah, tunjukkan kembali kebolehanmu. Meloncat-loncatlah. Aku berjanji jika kamu meloncat-loncat, aku akan ikut meloncat-loncat gembira seperti anak kecil mendapat hadiah yang didambakan.” Bola ajaib tak bergerak sama sekali. Tak ubahnya seperti kepala kerbau lepas dari tubuhnya. “Jadi kenapa tadi waktu aku akan melemparmu, kau meloncat-loncat? Apakah agar aku tertarik dan membawamu pulang? Tapi kini kau diam dan dingin.” Menit berbilang jam, bola tetap diam. Karena didera rasa lapar, aku tinggalkan bola membeku di dalam kamar. ***

Kembali ke kamar hari sudah larut. Sengaja lampu kamar tak aku nyalakan. Tubuh kerempengku menimpa tempat tidur yang dipenuhi kutu busuk. Aku sudah terbiasa merelakan darah menjadi santapan mereka. Aku adalah kebun anggur para kutu busuk. Dalam kemurungan yang masih setia, aku teringat dengan bola itu. Ia masih teronggok di atas meja. Tapi persetan dengan bola itu. Aku harus memikirkan esok. Duit sudah menipis. Aku harus mencari duit entah bagaimana caranya. Aku harus menjejali mulut dengan makanan agar tubuh tak semakin kerempeng. Mata sudah menggaris ketika cahaya menerangi ruangan kamar sumpekku. Aku beranjak duduk mencari sumber cahaya. Ah, ternyata dari bola itu. Aku meloncat kegirangan lalu berjoget penuh semangat. Bola itu memang benar-benar ajaib. Imajinasi tentang harta benda kembali bermunculan. “Aku kaya, aku kaya….” Secepat kilat aku menghampirinya. Meski mata pedih karena kilauan cahaya, aku pandangi tanpa ragu. Butiran-butiran lembut berwarna putih salju bertebaran dalam bola. Dan akhirnya mengendap. Kini isi dalam bola terlihat jelas. Seperti diorama. Itu seperti suasana perkotaan di Inggris abad ke-19. Kekagumanku terhadap bola itu meningkat dua kali lipat. Kembali aku meloncat-loncat. Kembali aku berjoget. “Aku harus menjualnya. Pasti Tuhan mengirimi aku dengan bola itu agar aku menjadi kaya,” pikirku. Dan bola itu kini seperti panggung drama. Terdengar pintu membuka di salah satu rumah dengan suara keras menggema. Dengan setengah meloncat, terlihat seorang gadis keluar. Dengan wajah murung dan sesenggukan dia berlari menjauh menyusuri lorong jalan berliku. Wow, sungguh aku terkagum-kagum. Dalam bola itu ternyata ada kehidupan. Apakah aku akan menyimpannya a t a u a k u haru s

menjualnya? Aku harus menjualnya. Itu bola ajaib yang akan mengantarku bermandikan kilauan harta. Tiba-tiba aku teringat dengan jendela kamar yang belum tertutup. Aku tidak mau si Jabrul, tetanggaku, si pencuri tengik mengetahui aku mempunyai harta karun. Segera aku tutup jendela rapat-rapat. Kembali aku menghampiri bola ajaibku. Setelah berlari cukup jauh, gadis itu berhenti di depan sebuah rumah dengan dinding kokoh suram. Mungkin itu rumahnya. Setengah memaksa dia dorong daun pintu hingga terbuka. Masuk dan menutup kembali pintu lalu berlari dan menghunjamkan tubuhnya ke sofa apek. Tangisnya segera terdengar memenuhi ruangan. Ruangan yang terlihat suram semakin suram dengan tangis pilunya. Seorang nenek dengan jalan meraba-raba karena matanya buta, mendekati sumber tangisan. Langkah kakinya diliputi kecemasan. Pastilah ada kejadian memilukan menimpa cucunya. “Ada apa, Cu?” Nenek mencoba meraih gumpalan tubuh cucunya. Setelah gumpalan hinggap di tangan keriputnya, dia mengelus-elus, mencoba menenangkan. Gadis menarik tubuh neneknya dan memeluk erat-erat. Tangisnya kembali pecah hingga tubuh nenek yang rapuh ikut berguncang. “Sudahlah, redakan tangismu. Ada apa denganmu?” Si gadis menuntun tubuh neneknya untuk duduk di sampingnya. “Ceritakan pada nenekmu.” Setelah menahan agar tangisnya tak kembali pecah, si gadis membuka awal kisahnya. “Aku diperkosa, Nek.” Suaranya lirih hampir tak terdengar. Guratan wajah nenek kini terlihat jelas. Meski selama hidupnya bermacam kekacauan pernah

dia hadapi dan sanggup menghadapi, mendengar pengakuan cucunya, hatinya pun terguncang. Siapa yang telah berani merusak masa depan cucunya? Cucu yang telah dia jaga dengan jiwa raganya. Kini nenek teringat masa remajanya. Masa kelam yang sudah lama dia pendam dan lupakan, kembali mengguncang-guncang jiwanya. Dulu, dia juga pernah diperkosa oleh sekelompok pemuda berandalan. Bergantian para pemuda itu mencabik-cabik tubuh sintalnya. Dan setelah mereka puas, begitu saja dirinya dicampakkan di tengah hutan putih bersalju. Dia hampir mati karena kedinginan. Sekuat tenaga nenek mencoba menutup masa kelamnya agar cucunya tidak tahu. “Siapa yang memperkosamu?” “Kepala Polisi.” Untuk kedua kalinya jiwa nenek berguncang. “Dasar manusia tua keparat!” umpatnya dalam hati. Di antara pemuda yang dulu memerkosanya, manusia tua keparat itu salah satunya. Setelah merusak masa depannya, kini dia merusak masa depan cucunya. “Benar-benar biadab!” Sang Nenek pernah menuntut agar para pemuda itu dihukum karena perbuatan mereka. Tapi, hukum adalah milik penguasa bukan milik jelata. Dengan berbagai alasan pembenaran, akhirnya mereka lepas dari jerat hukum. Malah dirinya yang dipersalahkan karena sengaja menggoda mereka. ***

Jadi kenapa tadi waktu aku akan melemparmu, kau meloncat-loncat? Apakah agar aku tertarik dan membawamu pulang?

Tak sengaja aku meneteskan air mata melihat kisah dalam bola. Aku mencoba membenturkan kisah hidupku dengan kisah nenek dan gadis dalam bola. Kisah pahitku ternyata nilainya belum seberapa jika dibandingkan dengan kisah mereka. Apalagi kisah nenek itu. Hampir separuh hidupnya hanya untuk menutupi pengalaman pahitnya. Betapa tegar jiwanya. Hidup harus tetap berjalan. Mungkin itu prinsip hidupnya sehingga dia mampu menghadapi kenyataan. Aku mengelus-elus bola, berharap agar Nenek dan gadis sabar menghadapi cobaan yang mereka terima. *** Malam menyergap kota dalam bola. Jalan-jalan sepi. Sesekali seekor anjing lalu-lalang mencari sisa makan yang mungkin tercecer di pinggir jalan. Dengan langkah patah-patah dan tongkat sebagai penuntun jalannya, nenek menuju kantor polisi. Dia sudah hafal jalan-jalan di kotanya. Meski hawa dingin menggigilkan tubuhnya, dia harus bertemu dengan Kepala Polisi. Dia harus membuat perhitungan dengan Kepala Polisi. Dendam lama muncul kembali. Granat nanas yang sudah lama tersimpan, kini keluar lagi dan tergenggam di telapak tangan kirinya. Di depan pintu kantor polisi dia pukul-pukul daun pintu dengan tongkatnya. Sengaja, dia pukul keraskeras agar pintu segera dibuka. Suara derit pintu terdengar. “Pak Kepala Polisi?” “Iya.” Nenek melempar tongkatnya dan menarik kunci pengaman granat, lalu melemparkannya ke arah Kepala Polisi. Dan boooom! Terdengar suara ledakan. Aku terkejut dan meloncat ke belakang. Berbarengan dengan suara ledakan, bola itu ikut meledak. Kamar kembali gelap. Aku mencari sakelar dan menekannya. Kamar terang kembali. Sisa-sisa kulit bola dan butiran lembut seputih salju, melayang-layang. Aku terpana. Bola yang sempat memberi harap tentang berlimpahnya materi, kini hancur berderai-derai. Sobekan-sobekan kulit bola yang melayang-layang itu seperti sobekansobekan imajinasiku tentang kekayaan. Tak mungkin aku menyambungnya utuh menjadi bola. Ah, ternyata nestapa memang teman karibku. Dan aku harus menerimanya dengan tangan terbuka. Rumah Mimpi, 2014.


NEWS+

MINGGU, 13 SEPTEMBER 2015

www.inilahkoran.com

... Mimpi Jadi Kota Dirgantara > Sambungan A1 Peristiwa kedua terjadi pada tahun 2012 lalu, sebuah pesawat Bravo 202 yang sedang melakukan aksi akrobatik jatuh menghantam halaman gedung logistik dikawasan Bandara Husein Sastranegara, serta menewaskan pilot dan co-pilotnya. Tak mau mengulang dua peristiwa buram itu, gelaran BAS tahun 2015 ini membuat panitia memberlakukan pengamanan ketat secara khusus. Projek Manajer BAS 2015 Irfan Nugroho menjelaskan, pengamanan yang diberlakukan secara khusus ini bertujuan agar peristiwa tersebut tak kembali terulang serta memberikan rasa aman dan nyaman. “Kita melakukan evaluasi dari tahun-tahun sebelumnya,” kata Irfan. Dia menuturkan, tragedi tahun 2013 lebih disebabkan kepada human error, dimana penerbang tidak mengikuti sepenuhnya aturan yang telah disepakati dalam melaksanakan atraksi. “Jadi kita mengutamakan SOP, semua personel yang akan naik itu kita breafing. Jika tidak breafing, mereka tidak boleh terbang,” ucapnya. Tak hanya sampai disana, setiap penerbang diwajibkan mematuhi semua aturan. Hal ini ditegaskan dengan persetujuan di atas kertas. Setelahnya, penerbang akan dikontrol penuh oleh menara kontrol. “Harus ada tandatangan di atas materai, juga untuk mengikuti semua aturan. Kemudian dia dikontrol penuh oleh menara kontrol,” jelas dia.

Setidaknya, semakin ketatnya aturan diharapkan bisa meminimalisir tingkat kecelakaan. Setiap penerbang tidak lagi mengedepankan ego dengan tunduk kepada peraturan yang telah disepakati. “Maka ketika sudah melewati batas kita ingatkan, kita benar-benar bermain di SOP nya. Karena dari evaluasi tahun-tahun sebelumnya lebih disebabkan human error,” tandas dia. Irfan mengaku, gelaran BAS yang bersamaan dengan HUT Kota Bandung ini tentunya mendapat dukungan penuh dari Pemerintah Kta Bandung. Tak heran jika Wali Kota Bandung Ridwan Kamil mewacanakan Bandung menjadi kota dirgantara. “Dengan wacana itu, maka masyarakat perlu diperkenalkan tentang kedirgantaraan, tentang semuanya supaya animo masyarakat meningkat. Karenanya, pada BAS 2015 ini kami kemas semeriah mungkin,” paparnya. BAS 2015, dikemas lebih menarik dengan tetap mengusung tema kedirgantaraan. Salah satunya adalah pemecahan rekor MURI dimana sebuah pesawat replika akan diciptakan dari bahan dasar botol plastik. “Skalanya 1:1, ini akan dilaksanakan di puncak acara (Minggu). Prosesnya dikerjakan oleh 500 siswa Kota Bandung dan akan dicatat oleh MURI,” ucapnya. Irfan menambahkan, nantinya pesawat replika tersebut akan disumbangkan Pemkot Bandung. “Ini menjadi ikon unik karena kita membuat pesawat replika itu dari botol-botol plastik bekas.

Setelah selesai, nanti kita akan sumbangkan ke Pemkot dan nantinya botolnya itu akan disobek ditanami tanaman,” tambahnya. Yang menarik lainnya adalah soal pesta malam hari bertemakan Glow In The Dark, dimana kegiatan itu menjadi penutup rangkaian acara BAS 2015. Setidaknya 15 DJ Kota Bandung, akan unjuk penampilan untuk menghibur para pengunjung. “Dengan latar balon udara, konsepnya live party dengan parade DJ. Kita mulai jam 8 malam sampai jam 1 dini hari. Setiap pengunjung dan DJ akan dilabur warna terang karena memang tema kita glow in the dark,” tandas dia. Beragam acara baru dalan gelaran BAS 2015 ini, mendapat perhatian penuh dari masyarakat. Hal ini ditandai dengan tingginya kunjungan warga masyarakat dan pelajar yang ingin mengenal lebih jauh tentang kedirgantaraan di Kota Bandung. Pantauan INILAH, sejak diresmikannya BAS 2015 kalangan pelajar nampak mendominasi lokasi pameran. Terlebih, pelajar tingkat Taman Kanak-Kanak (TK) terlihat suka cita dan begitu antusias dalam menyambut pameran kali ketiga ini. Mereka berpindah dari satu tempat lain ke lokasi lainnya, agar semua pesawat yang dipamerkan dapat diabadikan melalui kamera ponsel. Selain selfie, pelajar dan warga menikmati setiap pertunjukan akrobatik pesawat. “Kita seluruhnya 14 murid dari 30 murid yang kita

miliki. Karena kita juga tidak memaksa untuk setiap murid berkunjung ke BAS 2015,” kata Kepala Paud Nurul Azmi Tuti Awaliyah di lokasi, Jumat (11/9). Tuti mengatakan, pihaknya sangat mendukung kegiatan yang diselenggarakan Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung. Acara ini setidaknya menjadi hiburan murah meriah bagi pelajar di Kota Bandung. “Kita berharap kegiatan dua tahunan ini terus diselenggarakan, karena memberikan pengalaman kepada anak-anak, terutama Paud kami yang jarang sekali melakukan kegiatan ke luar,” ucapnya. Siswa-siswi Paud Nurul Azmi yang terletak di Kecamatan Cidadap, Kelurahan Ciumbuluit diungkapnya memiliki penasaran begitu besar terhadap kedirgantaraan. Mereka mempertanyakan setiap jenis pesawat yang dipamerkan. “Sangat antusias sekali ya kalau lihat disini, mereka tidak berhenti menanyakan setiap pesawat. Harapan kita, kegiatan BAS semakin dikemas secara menarik lagi,” ujar dia. Senada dengan Tuti, Dwi besama buah hati serta ibu kandungnya dengan sengaja mengunjungi BAS 2015. Dia mengaku, baru kali ini menghadiri pameran kedirgantaraan yang digelar Pemkot Bandung. “Sengaja kita kesini, kebetulan anak yang ngajak. Padahal saya tinggal didekat daerah sini. Ini juga karena anak saya yang pengen ngeliat dekat pesawat,” kata Dwi. (tan)

... Allah Menggaransi Rezeki Manusia > Sambungan A1 Hanya kepada Allah kita bertumpu segala harapan, tempat bagi kita untuk menyempurnakan segala nikmat, memohon ampunan dari seluruh dosa, dan menyembunyikan setiap aib. Salawat dan salam semoga tetap tercurah kepada Rasulullah Saw. Saudaraku, coba kita pikirkan dan renungkan bahwa hanya Allah adalah satu-satunya Dzat yang menciptakan lambung. Karena itu, Allah sangat mengetahui kapan lambung membutuhkan makanan atau minuman. Allah pula yang menciptakan rasa lelah sehingga kita harus istirahat. Oleh sebab itu, Allah

menganugerahkan rasa kantuk kepada kita. Subhanallah. Renungkanlah, hanya Allah yang menciptakan manusia dan paling mengetahui semua kebutuhan kita. Oleh sebab itu pula, hanya Allah satu-satunya Dzat yang mampu mencukupi kebutuhan kita, karena Dialah yang tahu persis semua kebutuhan itu lebih dari kita sendiri. Hanya Allah jugalah yang membuka segala jalan hingga rezeki itu sampai kepada kita. Adapun rezeki yang lebih mahal dari semua itu adalah rezeki berupa “makanan” untuk rohani. Tidak cukup kita punya sandang, pangan, dan papan kalau hati kita tidak tenteram. Tidak cukup

kita punya rumah mewah kalau hati tidak tenang. Kita butuh rezeki untuk kalbu. Kita butuh karunia Allah yang membuat kita bisa menikmati episode apa pun yang terjadi dalam hidup ini. Kita butuh hidayah dan penunjuk jalan, agar jelas tujuan hidup ini. Pernahkah terpikir, jangan-jangan kita melangkah setiap hari, tetapi tidak tahu tujuan hidup. Sungguh disayangkan, kita telah hidup sekian lama, akan tetapi tetap tidak mengerti apa yang kita jalani. Kita butuh pembeda (furqan) antara hak dan batil. Kita butuh taufik yang membuat kita bersemangat dalam beribadah dan ikhlas dalam

beramal. Kita butuh hikmah sehingga tersingkap rahasia di balik setiap kejadian yang ada. Kita butuh ketenteraman dari hiruk-pikuk. Kita butuh rasa tenang untuk menyikapi segala hal yang terjadi atau tidak terjadi, atau dari ada dan tiada. Kita butuh rezeki untuk memahami aneka kejadian yang terjadi, yaitu rezeki berupa mantapnya keyakinan kepada Allah, supaya kita sadar bahwa semua ini milik Allah, bukan milik kita. Dan keyakinan bahwa hanya Allah yang menjamin segala rezeki, sejak awal kita hidup hingga masa berpulang nanti. Wallahu a’lam.

... Menguji Adrenalin di Alam Wisata Cimahi > Sambungan A1 “Seperti wisata Flora dan Fauna, dan kita juga punya kolam pemancingan untuk wisata juga, buat anak banyak sekali, selain jembatan gantung, kolam renang, kebun binatang mini, taman kelinci, becak mini, bahkan kedepannya kita bakal punya roller coaster outbond,” ucap Genenar Manajer Marketing AWC, Yudi Septiono, saat ditemui INILAH di AWC Jalan Kolonel Masturi KM 4 Nomor 157, Kota Cimahi. Berbeda dengan hari-hari biasa, pada saat akhir pekan, tempat wisata ini seringkali kebanjiran wisatawan, baik dari perorangan maupun keluaraga. Tidak sedikit berbagai kegiatan eksternal dari beberapa instansi juga kerap diselenggarakan di sini. “Jadi AWC ini kalau Sabtu dan Minggu diisi oleh event. Kalau Senin-Jumat biasanya lebih banyak event misalnya event perusahaan. Misalnya, edukasi wisata anak-anak TK, SD sampai wedding juga ba-

nyak,” jelasnya. Disinggung mengenai harga, Yudi menjelaskan, disini pengunjung tak perlu merogoh kocek terlalu dalam, sebab pihaknya membandrol harga yang cukup terjangkau untuk semua kalangan, mulai dari lima ribu rupiah sampai dengan dua puluh ribu rupiah. Misalnya saja, Flying Fox dua puluh ribu, Hi-Rope lima belas ribu, ATV dua puluh ribu, berkuda sepuluh ribu, delman lima ribu, panahan lima belas ribu dan lainnya. Dengan harga yang cukup terjangkau ini, dia berharap, bisa meraup semua pasar. Artinya dari segemen menengah ke bawah sampai dengan menengah keatas bisa menikmati wahana-wahana yang mereka sediakan. Selain itu, warga sekitarpun bisa menikmati atau hanya sekadar berkunjung ke tempat wisata ini. “Kita gak ada tiket masuk. Disini tiketnya per permainan, paling mahal itu dua puluh ribu, per satu kali ber-

main. Kalau yang lainnya kita punya tiket delman paling murah lima ribu rupiah. Jadi kalau dibandingkan dengan tempat wisata-wisata lain, disini itu wahananya cukup ringan dan bisa terjangkau oleh semua kalangan,” paparnya. Sementara untuk akses menuju lokasi wisata inipun tidak terlalu sulit, sebab AWC berpusat di Kota Cimahi yang banyak dilalui oleh kendaraan. Jika dari tol Padalarang kurang lebih hanya membutuhkan waktu 20 menit, atau alternatif lain jika keluar dari tol Baros, hanya memakan waktu sekitar 15 menit saja. “Akses mau kesini cukup mudah, akses disini kan jalan utama gak masuk jalan kecil, dan dekat dengan jalan tol. Kemudian daya tampung parkir disini juga cukup luas, jalan utamanya juga menunjang,” pungkasnya. Salah satu pengunjung AWC, Iman Nurjaman, menyatakan, meski dirinya baru pertama kali mendatangi tempat wisata ini, namun

suasana nyaman, dingin, asri dan sejuk sangat terasa betul di AWC ini. Dia mengaku, sangat berkesan menghabisi akhir pekan bersama keluarganya di tempat tersebut. “Saya dari Bandung datang kesini, suasananya enak banget. Kalau buat acara keluarga bagus tidak berisik pemandangan enak, fasilitas lengkap, toilet dan lainnya,” ujarnya. Dia menambahkan, bukan hanya suasana yang asri dan sejuk saja yang dirasakan di AWC ini, lebih dari itu, akses menuju lokasinya pun tidak terlalu sulit dan mudah dijangkau. “Rencana kedepannya saya pengen kesini lagi. Saya mau bawa keluarga mungkin lebih banyak lagi. Kalau menurut saya akses kesini cukup mudah, kan ini ada di pinggir jalan. Kalau menurut saya sih, tempat wisata seperti ini harus diperbanyak, untuk refresing aja setelah seminggu bekerja,” pungkas Iman. (okky adiana/tan)

A7 INILAH/BAMBANG PRASETHYO

LAYAK DISABILITAS: Pekerja menyelesaikan pengerjaan trotoar khusus penyandang tuna netra di Jalan Jakarta, Kota Bandung. Seluruh trotoar di jalan protokol akan dilengkapi dengan jalur tuna netra guna menjadikan Kota Bandung sebagai kota ramah disabilitas.

Korban Penganiayaan Cidaun Bukan Wartawan INILAH, Bandung – Kepala Bidang Humas Polda Jabar Kombes Pol Sulistyo Pudjo Hartono menyatakan, korban tewas dan luka-luka akibat dianiaya kelompok warga di Cidaun, Kabupaten Cianjur, bukan berprofesi sebagai wartawan media cetak.“Mereka itu sudah bukan wartawan. Statusnya bukan wartawan, tapi mengaku sebagai wartawan,” kata Pudjo di markas Polda Jabar, Kota Bandung. Ia menuturkan, kedua korban yaitu Riyan yang meninggal dunia serta Sahrim luka-luka mengaku sebagai wartawan

media cetak ketika mendatangi daerah yang diduga ada aksi pembalakan pohon hutan secara ilegal oleh warga. Sebelumnya kedua orang itu, kata Pudjo, sempat menjalani profesi wartawan di beberapa media cetak. Tetapi setelah diperiksa di media cetak yang disebutkannya, ternyata namanya sudah tidak terdaftar. “Setelah kami cek ternyata mereka itu sudah diputus oleh medianya. Artinya mantan wartawan yang ngaku-ngaku sebagai wartawan,” katanya. Ia menjelaskan, aksi penganiayaan oleh kelompok warga di Cidaun terhadap dua

korban itu terjadi, Rabu (9/9) malam. Aksi kekerasan warga itu, lanjut dia, berawal dari warga yang kesal terhadap korban yang menakut-nakuti warga akan melaporkan ke polisi karena perbuatan penebangan pohon secara ilegal. Berdasarkan keterangan warga, lanjut dia, korban terkesan meminta sejumlah uang kepada warga dan berjanji tidak akan melaporkannya ke polisi. “Ada yang nebang pohon satu dan dua untuk bangun rumah kemudian ditakuttakuti akan dilaporkan polisi kemudian minta sejumlah uang,” katanya. (ant/ing)

Salon Kambing Menarik Minat konsumen INILAH, Semarang - Lapak penjual hewan kurban Margo Kambing (Gobing) yang berlokasi di Jalan Arjuna Raya Semarang, Jawa Tengah, menawarkan layanan “salon” untuk binatang yang dijual menjelang Hari Idul Adha. Jasa salon hewan kurban tersebut merupakan layanan tambahan untuk menarik minat konsumen yang membeli kambing di lapak tersebut,

ujar pemilik Gobing, Margo Santoso di sela melayani pelanggan. Margo menyiapkan sebuah tempat terbuka di sekitar kandang kambing di lapaknya tersebut untuk “menyalon” hewan kurban dagangannya. “Pakai sabun dan shampo biasa,” tambahnya. Layanan gratis tersebut diberikan kepada pelanggan, kata dia, selain jasa pengantaran

untuk konsumen dalam kota. Dalam sehari, Margo mengaku bisa melayani hingga 25 kambing yang akan “disalon”. Ia menuturkan memandikan kambing semacam itu sekaligus bagian dari perawatan untuk menjaga kebersihan dan kesehatan. “Apalagi cuaca panas seperti ini. Kalau ada kutunya berdampak terhadap kualitas dagingnya,” katanya. (tan)


inilah weekend FIGUR

A8

www.inilahkoran.com

YANG MUDA

MINGGU, 13 SEPTEMBER 2015

e l e l u k U r a j a l e Yuk, B Bareng Ukeba

FOTO-FOTO ISTIMEWA

ADA banyak manfaat memiliki hobi yang sama sekali kadang tak terpikirkan kita. Apalagi hobi itu membawa manfaat positif bagi orang lain atau nilai-nilai budaya.

H

al ini dialami tiga anak muda asal Kota Bandung. Ketiga anak ini dua tahun lalu tepatnya tahun 2013, membentuk sebuah komunitas seni dengan nama Ukulele Bendung (Ukeba). Ketiga anak muda asal kota kembang ini meraka adalah, R. Prayugo Wicaksono, R. Ario Stevano dan Ginanjar Maulana. Saat itu, selama dua minggu mereka mencoba untuk memperkenalkan komunitas ini melalui media sosial Facebook facebook.com/ ukeba.ukulelebandung. Disitu mereka mengajak para pecinta alat musik asal Portugal ini untuk bersatu dan berkumpul di satu tempat. “Ternyata respons dari masyarakat cukup baik. Saat diluncurkan ada sekitar 15 orang, ada anak SMP, SMA, Mahasiswa, kebanyakannya sih, anak muda. Disitu kita sharing, kenalan, karena itu awal pertemuan dengan mereka,” ujar Founder Ukeba, R. Prayugo Wicaksono, saat ditemui INILAH. Dia mengatakan, tiga tahun berjalan, komunitas Ukeba memiliki program yang diberi nama kelas Ukulele gratis atau Ukulele master class. Dalam program ini, mereka mengajak para pecinta Ukulele di Kota Bandung berkumpul di Taman Musik Bandung untuk belajar dan berbagi ilmu tentang alat musik tersebut. “Kita kumpul biasanya Minggu jam tiga sore dan siapapun boleh ikut. Jadi, disitu kita sharing, ngobrol-ngobrol. Bagi mereka yang gak punya Ukulele nya, kita fasilitasi buat mereka belajar,” katanya. Selain kegiatan kumpul rutin sesama pecinta Ukulele, komunitas ini kerap mengisi beberapa acara yang ada di Kota Bandung. Seperti, Pentas Seni (Pensi) SMA, acara perguruan tinggi, dan juga show di beberapa tv nasional. “Nama kita Ukeba Squad dan kita punya tagline, memasyarakatkan Ukelele dan meng­

ukulelekan masyarakat. Jadi kami di Ukeba ini ingin menunjukan bahwa Ukulele itu alat musik unik, dengan Ukulele kita bisa main semua jenis musik, rock, keroncong, pop dan lainnya,” ujarnya. Menurut dia, sejauh ini kecintaan masyarakat Kota Bandung terhadap alat musik mini ini dinilai cukup baik. Ini terlihat ketika mereka melakukan kegiatan, tak sedikit dari mereka yang ingin belajar dengan sungguh-sungguh dan ingin memahami lebih dalam mengenai Ukulele itu sendiri. “Mereka itu sebetulnya anggota lepas, jadi siapa saja boleh ikut. Kalau saya lihat respons dari mereka itu sebetulnya mereka senang sama Ukulele, tapi mereka itu gak show ke orang-orang karena mereka merasa gak punya teman. Setelah ketemu orang-orang yang sama ternyata banyak dan merasa terfasilitasi,” imbuhnya. Saat ini tak sedikit dari masyarakat yang menganggap bahwa alat musik Ukulele adalah alat musik keroncong, bahkan menganggap Ukulele adalah alat musik yang kerap digunakan oleh para pengamen jalanan. Padahal, sebenarnya Ukulele ini bisa dikatakan setara dengan alat musik lainnya. Alat musik ini bisa dimainkan oleh semua orang, dan cara memainkannya pun tidak begitu sulit. “Orang Indonesia itu kan, berfikirnya seperti itu. Alat musik Ukulele ini bukan alat musik murahan,” terangnya. Kedepannya dia berharap, komunitas Ukeba semakin berkembang dan tetap konsisten bersama program-programnya. Selain itu, mereka pun akan menggelar Indonesia Ukulele Festival. “Jadi bukan hanya di Thailand, Inggris, Hawai, Jepang, kalau bisa di Indonesia juga ada festival Ukulele,” pungkasnya. (okky adiana/tan)


InilahBogor

INILAH GRUP : INILAH KORAN  PORTAL NEWS : INILAH.COM  INILAHKORAN.COM YANGMUDA.COM  JAKARTAPRESS.COM  MAJALAH: INILAH REVIEW

HOTLINE: IKLAN 0251-8359233 REDAKSI 0251-8359167 SIRKULASI 082817093475

Dari Bogor untuk Indonesia

REDAKSI /IKLAN/SIRKULASI: RUKO ARYAWIDURA JALAN AHMAD ADNAWIJAJA 11A KOTA BOGOR telp: 0251-8359233(Hunting) 0251-8359167 (Redaksi). Fax 0251-8359271. Harga layanan Rp 55.000/Bul SABTU, 12 SEPTEMBER 2015

e

Website www.inilahkoran.com

e-Paper www.inilah.com/ikoran

Facebook inilahkoran jabar

Line Chat inilahkoran

RP 2.000

SECTION B

Kerugian Kekeringan Rp9 Triliun INILAH/RIZKI MAULUDI

KERUGIAN akibat bencana kekeringan di Kabupaten Bogor pada periode 2002 hingga 2013 mencapai Rp9,060 triliun.

D

alam diskusi publik yang diselenggarakan Forum Wartawan Bogor Selatan, di Pancawati, Kamis (10/9), data kerugian tersebut dihimpun dari berbagai sumber Dibi serta Badan Nasional Penanggulangan Bencana(BNPB). “Kerugian yang ditimbulkan akibat bencana alam karena kerusakan lingkungan

sudah sangat nyata dan mahal,” kata Kepala Badan Lingkungan Hidup Roni Sukmana. Roni mengatakan, berdasarkan data dari BPBD Kabupaten Bogor, kekeringan yang terjadi tahun ini tersebar 72 desa di 21 Kecamatan. Belum diketahui berapa nilai kerugian yang ditimbulkan oleh bencana tersebut. Menurut Roni, kekeringan selain dipicu oleh faktor alam

yakni gejala El-nino, juga ada pengaruhnya dari kerusakan lingkungan yang telah terjadi, diantaranya kerusakan hutan, penyempitan daerah aliran sungai, berubahnya fungsi lahan pertanian, pengambilan air sumur dalam yang tidak terkendali, serta kurangnya sumur resapan. “Kerusakan lingkungan ini akan terus terjadi karena pertumbuhan penduduk yang tidak terelakkan mendorong pertumbuhan ekonomi yang mempercepat pembangunan,” katanya. Roni mengatakan, pertumbuhan ekonomi Indonesia selama 30 tahun terakhir cukup impresif, dominan ber-

basis sumber daya alam dan lingkungan hidup. Sementara pertumbuhan penduduk terus meningkat. Namun demikian, ongkos pembangunan juga cukup mahal berupa maraknya kerusakan lingkungan. “Rata-rata pertumbuhan ekonomi Kabupaten Bogor sebesar 6,05 persen. Ini nyata memberikan dampak positif terhadap percepatan pembangunan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat,” katanya. Lebih lanjut dikatannya, proyeksi pertumbuhan ekonomi tersebut telah diikuti dengan rata-rata pertumbuhan penduduk sebesar 2,3 persen

per tahun sehingga penduduk Kabupaten Bogor mencapai 5,3 juta. “Oleh karena itu, tantangan terhadap lingkungan dan sumber daya alam di tahuntahun mendatang akan semakin besar pula,” katanya. Roni mengatakan, sumber dari pakar IPB Prof Ahmad Fauzi, mengatakan pemikiran ekonomi ibarat perahu yang terus berjalan menuju jurang kehancuran. Kunci ekonomi adalah uang, tanpa memperhatikan keberlanjutan atau kelestarian lingkungan. Oleh karen itu, lanjutnya, perlu langkah-langkah pencegahan, promotif, kuratif, rehabilitatif dan represif dalam

rangka mencegah terjadinya kerusakan lingkungan yang lebih jauh lagi. “Upaya pelestarian lingkungan dan sumber daya alam, tidak hanya menjadi tanggungjawab pemerintah saja, tetapi juga peran serta masyarakat, dan swasta dalam menggerakkan program konservasi secara bersamasama,” katanya. Diskusi publik yang diselenggarakan Forum Wartawan Bogor Selatan ini mengangkat tema “Pelestarian Air dan Lingkungan Sebagai Tanggung Jawab Bersama” menghadirkan pembicara dari Aqua. Multijo dari Aqua Danone

Polisi Ringkus Tersangka Penyulingan Gas Bersubsidi INILAH, Bogor – Polres Bogor berhasil mengungkap penyulingan gas bersubsidi di Desa Selawangi Kabupaten Bogor. Petugas berhasil mengamankan empat tersangka penyulingan gas dan sejumlah barang bukti. Pelaku dan barang bukti kejahatan sudah diamankan di Polres Bogor. Kapolres Bogor AKBP Suyudi Ario Seto membenarkan penangkapan yang dilakukan jajarannya terhadap pelaku penyulingan gas. “Kita mengamankan empat tersangka dan sejumlah barang bukti kejahatan. Petugas terus melakukan pemeriksaan intensif terhadap para pelaku,” jelas Suyudi,

Kamis (11/9). Para tersangka yang diamankan masing-masing TS (43), HS (42), EA (29), dan AP (32), sedangkan barang bukti yang disita petugas antara lain 98 tabung ukuran 3 Kg, 34 ukuran 12 Kg, ratusan segel tabung gas, dan dua buah mobil Suzuki Carry B 9906 FAL dan B 9025 KAJ yang digunakan para pelaku untuk mendistribusi. “Modus yang dilakuan pelaku adalah mengambil isi gas bersubsidi 3 Kg dan memindahkannya dengan cara menyuling ke tabung gas non subsidi ukuran 12 Kg, mempergunakan selang dan regulator yang sudah dimodifikasi.Tersangka TS

sendiri adalah pemilik sekaligus pemodal usaha ini,” jelas Suyudi. Hasil pemeriksaan sementara, pelaku membeli gas bersubsidi secara acak dari sejumlah agen. Selanjutnya, setelah dipindahkan gas ukuran non subsidi di jual ke sejumlah restoran atau ke rumahrumah produksi kecil. “Dari hasil penjualan, pelaku bisa meraup keuntungan dari setiap tabung yang telah disuling sekitar Rp 60.000 per tabung,” terangnya Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya, para tersangka kini mendekam di ruang tahanan Polres Bogor. Para tersangka dapat dijerat dengan Pasal

mengatakan, sebagai perusahaan yang bergerak dalam penyediaan air dalam kemasan sudah berdiri di Indonesia sejak 42 tahun lalu, memiliki komitmen dalam menjaga kualitas menyediakan air yang sehat untuk masyarakat. “Komitmen Aqua, bisnis harus berjalan seiring dengan kontribusi sosial perusahaan kepada masyarakat,” katanya. Multijo menambahkan, untuk menjaga kualitas itu, karena bisnis Aqua berkaitan erat dengan sumber daya air, maka menjaga agar sumber daya air tetap tersedia, dan tidak merusak sumber air masyarakat menjadi komitmen perusahaan. (ant/dey)

INILAH/ADHI MAWARDI

53 UU No 22/2001 tentang Migas, Pasal 62 UU No 8/1999 tentang Perlindungan Konsumen dan Pasa 32 jo Pasal 30 UU/1981 tentang Metrologi. Suyudi mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk selalu waspada saat membeli gas, khususnya gas bersubsidi. Jika mendapati kejanggalan seperti ukuran yang berkurang, segel rusak, dapat segera melaporkan kepada pihak kepolisian setempat. Karena, selain masyarakat dirugikan juga bisa berakibat fatal terjadinya ledakan dan kebakaran yang menimbulkan korban jiwa. (dian prima/dey)

Bima: Kembangkan Potensi Anak Muda Dengan Moka INILAH/ADHI MAWARDI

Sebanyak 30 finalis Mojang Jajaka (Moka) Kota Bogor Tahun 2015 bersilaturahmi dan memperkenalkan diri kepada Wali Kota Bogor Bima Arya di Ruang Rapat III Balaikota Bogor, Kamis (10/9) malam. Rombongan didampingi Sekretaris Daerah Kota Bogor Ade Sarip Hidayat dan Kepala Dinas Pariwisata Kebudayaan dan Ekonomi Kreatif Shahlan Rasyidi. Menurut Bima, pemilihan Mojang Jajaka adalah kegiatan yang selama ini telah memberikan banyak kontribusi bagi dunia seni dan budaya Kota Bogor. “Namun lebih dari itu

kegiatan ini juga harus dijadikan sebagai model untuk ajang mencari bakat, memandu bakat, mengarahkan anak-anak dan generasi Bogor terbaik untuk bisa memaksimalkan potensinya masing-masing,” katanya. Menurut Bima, pemilihan Mojang Jajaka tidak sebatas menjadi kegiatan seremonial dan kegiatan kultural budaya. Mojang jajaka tahun ini bisa menjadi pemenang di tingkat Jawa Barat dan berkiprah di tingkat nasional. Namun yang terpenting bisa berkontribusi pada Kota Bogor. “Tetapi bisa menjadi wadah bagi anak-anak muda Bogor untuk terus

Tetapi bisa menjadi wadah bagi anak-anak muda Bogor untuk terus mengembangkan potensinya, terutama berkontribusi bagi Kota Bogor.” mengembangkan potensinya, terutama berkontribusi bagi Kota Bogor,” tambahnya. Sementara itu, Kepala

Dinas Kebudayaan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, ahlan Rasidi mengungkapkan, pasanggiri mojang jajaka tahun 2015 diikuti 260 orang peserta. “Kali ini peserta lebih banyak dari tahun lalu yang hanya berjumlah 190 orang. Peminatnya makin banyak jadi persaingan juga sangat ketat,” katanya. Setelah dilseleksi terpilih 66 calon mojang dan 34 calon jajaka. Selanjutnya, seteleah tes tertulis dan wawancara, terpilih 30 calon finalis Mojang Jajaka Tahun 2015. Malam final dijadwalkan berlangsung pada 19 September 2015 di Gedung Kamuning Gading. (rizki mauludi/dey)


A4

Bogor Tra

www.inilahkoran.com

MINGGU, 13 SEPTEMBER 2015

d

p Jl. Sem

ma

m ha

Mu

lak

in

ul

bd

.A HOTEL SANTIKA BOGOR K.H Jl. Jalan Raya Pajajaran, Botani Square, Bogor Tengah.

B lah

Jl. L ya Ra eu

Jl. B

or og -B

ub ul ak

ng lia wi

Bogor Golf Club Jl. Sin dang Baran g

ng

unu

Jl. G

u

Bat

gB un un

Jl. G atu

Menikmati Ice Blended Talas di Kota Hujan

BEBEK PAK NDUT Jalan Pemuda nomor 9, Bogor Tengah

ya

Jl. Ciomas Ra

an

abus

Jl. Cim

KURANG pas rasanya melewatkan tempat satu ini saat menghabiskan akhir pekan di Kota Bogor. Selain menyediakan akomodasi menginap yang nyaman dan berkualitas, Savero Golden Flower Bogor di Jalan Pajajaran No 27-- samping Kebun Raya Bogor juga memiliki banyak juru masak atau chef bertalenta tinggi yang selalu siap menghasilkan karya-karya mengagumkan.

THE MIRAH HOTEL Jalan Pangrango No 9A, Bogor Tengah.

Jl. Pa Telp: 02

Oleh: Adhi Mawardi

I

ngin tahu, menu apa yang terbaru di hotel bergaya klasik ini? Yang jelas, jika sekali mencoba dipastikan mampu menggugah selera para penyuka makanan. Lotus Garden Restaurant yang berada di hotel ini memang menyajikan berbagai makanan khas tradisional dan modern. Dengan kapasitas mencapai 350 orang, restoran ini menghadirkan menu yang selalu saja mampu menggugah selera. Salah satunya Nasi Timbel Kameumeut, yakni nasi, timbel yang dilengkapi dengan ayam goreng, daging empal, tahu-tempe goreng, dan sayur asam. Menu ini cukup digemari oleh tamu Savero,Golden Flower Bogor. Ada pula Bebek Klelep, yang memiliki cita rasa kelezatan yang tinggi. Menu bebek goreng kering ini disajikan dengan tumis kangkung nasi putih, dan sambal matah ala chef Tio, salah satu executive chef di Savero Golden Flower. Ada lagi menu gurame bakar saus tiramnya. Dari aromanya saja sudah menggoda. Banyak yang bercerita Gurame Savero berani menonjolkan bumbunya yang begitu melekat citra rasanya. Begitu juga dengan minuman yang tersedia di sana, yang dijamin akan memberi kesegaran tersendiri. Sebut saja Strawberry Citrus Punch, yang ,terdiri atas stroberi, lemon, dan soda serta Spring Lychee, yang terbuat dari mangga, melon, dan soda. Tentu semua ini bisa menjawab keinginan pengunjung untuk melepaskan dahaga secara sempurna. “Kami terus berusaha untuk memberikan fasilitas menginap dan menu bersantap yang lezat. Ini tidak lain, karena pengunjung di daerah ini selain ingin menikmati suasana yang asri juga suka berkuliner,” kata Public Relation

Manager Savero Golden Flower Bogor, Viona Dewi Kristalina kepada INILAH, pekan ini. Bogor tidak hanya terkenal dengan Kebun Rayanya. Banyak orang berdatangan ke Kota Hujan untuk berwisata kuliner. Namun rasanya tidak cukup menikmati keindahan Bogor hanya dengan sehari perjalanan. “Kami sangat memahami, banyak tamu yang menghabiskan akhir pekan di Kota Bogor ini tidak hanya ingin berjalan-jalan, tapi juga berwisata kuliner. Para chief kami pun menangkap keinginan mereka dengan membuat menu-menu baru,” lanjut Viona. Salah satu yang baru saja dikeluar adalah Ice Blended Talas, Coklat, Vanilla. Untuk Ice Blended Talas cukup direkomendasikan. Selain rasanya yang segar aroma talas yang keluar melahirkan kesan tersendiri. “Untuk Ice Blended Talas, dalam waktu dekat ini sudah bisa dinikmati pengunjung. Chef kami sedang melakukan kreasi supaya minuman ini pun bisa menjadi salah satu andalan,” jelas Viona. Hotel Savero Golden Flower Bogor sendiri mulai beroperasi sejak Mei lalu. Lokasinya cukuo strategis karena dekat dengan Botani Square Mall dan juga tempat kuliner terkenal di Bogor. Dengan 128 kamar, 10 meeting room, 1 ballroom berkapasitas mencapai 1.100 orang, hotel ini bisa dibilang paling besar untuk kawasan Pajajaran. Ada Iris Lounge fitness center, kids corner, tempat spa, dan semi-outdoor swimming pool, sehingga Savero Golden Flower bisa menjadi pilihan yang tepat untuk menghabiskan waktu di Bogor. Bukan hanya buat bermalam, hotel ini juga bisa digunakan untuk menggelar acara sosial dan segala sesuatu yang berhubungan dengan keperluan MICE. (ing)

URBAN DISTRICT CAFE Jalan Papandayan No. 11 (Taman Kencana),


avel Guide

A5

www.inilahkoran.com

MINGGU, 13 SEPTEMBER 2015

Hotel Kuliner

Jl. Cimanggu Barata

a i Sartik Jl. Dew

erde Jl. M

aan

dek

mer

ka

s Ke

ad A d

Jl. M

Jl.

ang mp Jl. E

oraw i

ng ada nM aka Bab

Padang Golf Bukit RM MBAH JINGKRAK Pelangi JJalan Kumbang No. 15, Bogor Tengah.

ung Biru

ca na

ah n ind

a jajar

Jl. Pa

iw

rawi Jago

Sil

an

gi

d

Ra

ya

nc ide rN

irw

an

ar

an ar

Jl.

Pu

nc

ak

Jl.

CHOCOMORY Chimory Riverside, Jalan Raya Puncak, Megamendung, Kabupaten Bogor.

o

og

Cib

aku

aya

Cip

ahlawan No. 35 Bogor 251 83561286 / 836 1283

Jl. R

aya

Bo

Jl. R

go

Jalan Pangrango No.32, Bogor, Kota RestoIndonesia Bogor, JawaSaung BaratMirah 16113,

aj

es

g

j Pa

an

aw

L Jl.

Gunung Geulis Country Club

Jl.

i gG

Kawasan Jungleland, Sentul Nirwana, Sentul City, Bogor.

un

nt

e

pus

Jl.

OH LA LA CAFE

Jl.Tol

Jl.

Bogor Raya Country Club

de

e Dr

am

ngling

an jar

en aK

an

Th

Jl. Tol Ja

unj Jl. T

ja Pa

ry

Su

law

H.

gorawi

Jl. Sina

kua Jl. Pa

Jl.

Jl.

Pa h

M

rin

n

Jl.

g Jl. Tumen

ar Malab

g as

Jalan Durian Raya (Bale Binarum), Bogor Timur.

alab

Jl. Pakuan

da Jl. Ir. H. Juan

dan

ale Jl. P a At

adiredja gung Wir

ar 1

a tist

ya Cia

ya

Terminal Sentul City

Jl.

Jl. O

Jl. Ra

Ra

KEDAI THREE M

o

Kebon Raya Bogor

at

asil

atu

ja

rinti

Stasiun Bogor

Sobana

ng

gra an l. P lak HJ arup at

Jl. Ja

Jl. Kapten Muslih

Jl. P anc

Atm

rB

ara

e Jl. P

Museum Perjuangan Bogor

Jl. P asir Kud a

tul

mu

k Su

Jl.engadilan Pe

ran

Su

Jl.

ja

Jl. Achmad

Jl. A chm

bo

Jl. V ete

ntul

aya

Jl. Paja jaran

m

Jl. Moh. A.alsa mun

rango Jl. Pang

Se

eru

Jl. Jendral Sudirman

Jl. R

aya

do

k

Ke r

ta

Jl.

Ga

ya

ta

en So um Jl. R.E

Ra

r

m

ay

ay a

Di

re

dj

a

Jl.

Taj u

a

Ra

ya

Ci

Jl. R

Jl.

em

Jl. S alak

R. S

a Sen

aR

Jl. P

em ud a nd ral Ah m ad Ya ni

aw

Jl.

Jl.

Jl. D

Jl. Ray

Jl. Tol Lingkar Luar Bogor

Jl. P and

Pom Bensin

Je

Jl. M e r de k a

gu

ang

ja kara Jl. Su

ali

ad

D Jl.

Padang Golf Kebun Binatang

Jl. R aya

Ra

Jl.

or

Jl. Keb un ped es

B ya

dral Su dirma n

or

og

r Jl. Baru-Bog

Jl. Cim

l Jag Jl. To

nda

Stasiun

Kompleks SICC, Jalan Jendral Sudirman No 1, Sentul City, Bogor.

Jl. Jen

ska

aru

eh I

Jl. Raya Tanah B

hol

HOTEL HARRIS BOGOR

sogiri

H. S

Jl. Pan geran A

Jl. K

Cibinong City Mall, jalan Tegar Beriman, Cibinong, Bogor.

ut Jl. Cilemb

gor uh

dN

Terminal

Jl. Se

SAUNG CUCURAK

Jalan Jalan Achmad Achmad Sobana Sobana (Bangnbarung (Bangnbarung Raya), Raya), kecamatan kecamatan Bogor Bogor Utara, Utara, Kota Kota Bogor. Bogor.

naw ijaya

a-Bo

IWAK IWAKLAUT LAUTBAKAR BAKAR

Jl. La bua n-Ci anju r

kart

Jl. Ja

Raya

Museum

pa

ku

Rancamaya Golf And Country Club

PAPA RON’S PIZZA

KROZNAT & FRIENDS

Jalan Raya Pajajaran nomor 26, Bogor Tengah.

Jalan Raya Pajajaran no. 78, Bogor Timur.

Taman Safari Indonesia


BOGOR RAYA

SABTU, 12 SEPTEMBER 2015

A6

Kuliner Tradisional Sebagai Penggerak Ekonomi

TPID Diharapkan Cegah Inflasi Akibat Melemahnya Ekonomi INILAH, Bogor – Wakil Wali Kota Bogor Usmar Hariman mengharapkan rapat koordinasi yang dilakukan Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) wilayah I Jawa Barat dapat merumuskan upaya-upaya untuk menekan inflasi imbas dari pelemahan ekonomi di tingkat nasional. “Pelemahaman ekonomi tingkat nasional yang terjadi saat ini telah berdampak pada penurunan daya beli masyarakat,” kata Usmar saat membuka Rakor TPID wilayah I Jawa Barat di Balai Kota Bogor, Kamis (10/9). Menurut dia, pelemahan ekonomi nasional harus diantisipasi agar tidak menyebabkan inflasi, oleh karena itu, rakor yang diselenggarakan TPID dapat menjadi forum merumuskan upaya-upaya untuk menekan inflasi yang terjadi di wilayah I Jawa Barat. “TPID juga diharapkan dapat membahas potensi kerja sama antar daerah dalam rangka pengendalian inflasi,” katanya. Rapat koordinasi TPID wilayah I Jawa barat ini diikuti perwakilan TPID seperti Kota dan Kabupaten Bogor, Kota Sukabumi, Kabupate Sukabumi, Kota Depok dan Kabupaten Cianjur. Rakor tersebut diselenggarakan untuk melakukan evaluasi pelaksaan program TPID serta mengevaluasi kondisi perekonomian wilayah masing-masing. Sekretaris Daerah Kota Bogor, Ade Sarip Hidayat mengatakan, inflasi yang terjadi di Kota Bogor merupakan yang terendah di Jawa Barat. “Walau demikian, Pemerintah Kota Bogor tetap harus mengantisipasi inflasi,” katanya. Sementara itu, Wakil Wali Kota Sukabumi Ahmad Fauzi yang hadir dalam rakor tersebut mengharapkan pertemuan tersebut ada pembahasan tentang kondisi ekonomi masing-masing daerah yang saling berkaitan. Ia juga mengingatkan tentang kecendrungan penurunan perekonomian daerah masing-masing cukup tinggi. “Perlu komitmen bersama dan keterbukaan semua daerah menjadi kata kunci dalam mengatasi inflasi,” katanya. (ant/dey)

www.inilahkoran.com

Pelemahaman ekonomi tingkat nasional yang terjadi saat ini telah berdampak pada penurunan daya beli masyarakat.”

Kementerian Pariwisata bekerja sama dengan Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia berupaya mendorong kuliner tradisional menjadi penggerak perekonomian lokal.

P

rogram ini sekaligus menjadi ajang promosi kuliner khas Indonesia yang diharapkan dapat menarik wisatawan baik domestik maupun wisatawan mancanegara berburu kuliner di daerah-daerah asal,” kata Deputi Bidang Pengembangan Pemasaran Pariwisata Nusantara Kementerian Pariwisata Esthy Reko Astuty di

Bogor, Kamis (10/9). Esthy mengatakan, Indonesia merupakan surga bagi penikmat kuliner dengan keragaman rasa dan cara hidangan yang dibuat. Dengan keragaman tersebut maka kuliner harusnya mendapat tempat sebagai warisan budaya adiluhung nusantara dan menjadi magnet bagi wisatawan domestik ataupun mancanegara untuk men-

jelajah sudut-sudut Indonesia demi pengalaman menikmati ragam makanan trandisional. Ia mengatakan, untuk meningkatkan kunjungan wisatawan mancanegara dan wisatawan nusantara serta tingkat hunian hotel, Kementerian Pariwisata menggandeng PHRI untuk membangkitkan keragaman kuliner Indonesia. “Sebelumnya kerja sama ini telah meluncurkan 30 ikon kuliner tradisional Indonesia,” katanya. Menurut Esthy, program tersebut diyakini terjadinya pergerakan wisatawan nusantara dan mancanegara yang pada akhirnya dapat memberdayakan masyarakat dan mendorong ekonomi lokal. Sementara itu, Ketua Umum PHRI, Hariyadi Sukamdani me-

ngatakan, kebanyakan wisatawan baik domestik maupun mancanegara yang datang ke Indonesia mencari makanan khas daerah, baik itu makanan utama maupun oleh-olhe. “PHRI akan mendorong hotel-hotel dan restoran untuk menyediakan makanan khas ini menjadi salah satu menu pilihan,” katanya. Wakil Ketua Umum Bidang Pemasaran dan Promosi BPP PHRI Budi Tirtawisata menambahkan, pihaknya berupaya agar program kerja sama dalam mendorong perkembangan kuliner tradisional dapat segera terealisasi dengan memberikan arahan secepatnya bagi hotelhotel dan restoran mengenai 30 ikon kuliner tradisional Indonesia agar dapat dinikmati oleh tamu lokal maupun in-

Rocker Bikers Janji Terlibat Pembangunan Bogor Setelah band Element bubar pada 2014 lalu, para personil sibuk membangun bisnis rumah produksi yang bernama Element Production. Di samping kesibukannya, pentolan Element Ferdy Taher tetap konsisten dengan hobinya mengendarai motor gede (moge). Ferdy bergabung dengan Rocker Bikers Motor (RBM), bahkan pernah menjabat Presiden. Ditemui INILAH, Ferdy bercerita soal club mogenya itu. Ia menjelaskan, Rabu (9/9) lalu

merupakan hari jadi ke-4 RBM yang dirayakan di Terrace Caffe, kawasan Panduraya, Kecamatan Bogor Utara. Ferdy mengaku terkadang tidak bisa menghadiri acara touring dengan club mogenya itu lantaran bentrok dengan jadwal manggung. “Ya mau gimana lagi bro, kadang kalau anak-anak ada acara touring gue gak bisa hadir karena bentrok ada jadwal ngamen (manggung, red),” ujar Ferdy Taher. Ferdy melanjutkan, kali ini beruntung pada perayaan hari jadi RBM jatuh pada hari biasa.

Sebab, kalau Sabtu atau Minggu dirinya pasti tidak bisa hadir. “Untung hari biasa, jadi gue bisa hadir. Acara anniversarry RBM sebenarnya dilakukan serentak di 3 kota, yaitu, Bogor, Jakarta, dan Bandung,” tutur Pria kelahiran 4 Novemeber 1972 itu. Ferdy membeberkan, club motor yang didirikannya empat tahun lalu sudah memiliki 35 anggota di Bogor. Sedangkan anggota di Jakarta ada 10 dan Bandung memiliki 15 anggota. “Awalnya gue iseng doang karena hobi di moge pengen bentuk club tapi yang kaya

keluarga. Animo anggota di Bogor malah meledak. Segini gue sudah persulit untuk persayaratan keanggotannya,” katanya. Ferdy mengatakan, motor yang berada pada RBM mayoritas diatas 400cc non sport ala Chooper dan Chrusher. Klub motornya tidak hanya sekadar touring dan kumpul-kumpul, namun ada kegiatan sosialnya. RBM rutin menyalurkan sumbangan ke panti asuhan atau rumah zakat. “Ada juga pembagian pakaian layak pakai dan sembako.

Sistemnya mengumpulkan pakaian atau dana di satu orang yang menjadi pelopor acara. Nantinya bila sudah siap, perwakilan RBM yang menyerahkan karena memberi itu tidak usah dibanggakan dan digembor-gemborkan,” katanya. Diakhir pembicaraan, Ferdy menyatakan komitmen RBM membantu pembangunan Kota Bogor. “Harapan kita pengen ada gunanya untuk Kota Bogor dalam hal apapun. Kalau ada yang bisa kami bantu, RBM

ternasional. “Karena ini sangat positif dalam mengenalkan Indonesia melalui sisi budaya, khususnya Indonesia sebagai negeri yang kaya dengan rempah-rempah sebagai bumbu masakan dunia,” katanya. Budi kembali menambahkan, sinergi antara PHRI dan Kementerian Pariwisata dapat diikuti oleh pihak lain untuk mencapai sasaran dalam meningkatkan pariwisata nusantara dan mancenegara serta menjadikan kuliner sebagai salah satu pendorong ekonomi Indonesia. “Identitas sebuah bangsa dapat dilihat dari keragaman makanannya,” kata pakar kuliner Indonesia, William Wongso. (ant/dey)


BOGOR RAYA

SABTU, 12 SEPTEMBER 2015

www.inilahkoran.com

A7

Beda Pendapat Soal Moratorium

DPRD Kabupaten Bogor mengusulkan moratorium pendirian minimarket. Pasalnya, keberadaan minimarket tak sesuai dengan semangat penertiban bangunan liar (bangli). Sementara, eksekutif menilai moratorium harus diawali penertiban yang illegal. Oleh: Adhi Mawardi

D

PRD Kabupaten Bogor dan Pemkab Bogor tak sepaham soal keberadaan minimarket. Wakil rakyat menilai ada kerancuan dalam kebijakan pembangunan minimarket. Di satu sisi, pemerintah daerah melalui Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) sedang gencar-gencarnya melakukan penertiban terhadap bangunan tanpa izin, namun tak sedikit minimarket ilegal yang berdiri tetap diberi kebijakan karena alasan investasi. “Masa kaya gitu. Rumah aja ber-IMB, masa toko modern tidak. IMB itu tidak menghambat investasi karena prosesnya mudah dan peraturan itu

tetap harus ditegakkan,” kata Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Bogor Yuyud Wahyudin, Jumat (11/9). Tercatat ada 29 minimarket yang tidak ber-IMB di wilayah Kabupaten Bogor. Terhadap bangunan ilegal tersebut DPRD sudah berkali-kali meminta Kepolisian Kabupaten Bogor Satpol PP untuk menertibkannya. Menurut Yuyud, Badan Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (BPMPTSP) seharusnya melakukan moratorium (penghentian sementara) perizinan minimarket dan membereskan minimarket yang ilegal terlebih dahulu. “Untuk apa kita buat per-

da, tetapi tidak ditegakkan. Karena saya melihat keberadaan toko modern secara membabi buta mematikan puluhan warung kelontong dan sejenisnya,” katanya. Politisi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) ini meminta Pemkab Bogor melalui Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) terkait harus bersikap tegas menegakkan perda. “Kalau ada minimarket yang melanggar peraturan daerah jangan dibiarkan, dan harus ditindak tegas. Dan saya melihat ada kelemahan mulai dari aparat desa, kecamatan, dan SKPD terkait tentang penegakan Perda nomor 11 tahun 2012 tentang peraturan keber-

adaan minimarket di suatu wilayah,” jelasnya. Menanggapi pernyataan dewan itu, Kepala BPMPTSP Yani Hassan menyatakan, tidak mungkin menetapkan moratorium perizinan minimarket karena akan menpengaruhi investasi. “Saya rasa mororatarium perizinan minimarket tidak perlu, karena 29 minimarket yang sebelumnya ilegal, setengahnya sudah berizin dan sisanya dalam proses mengurus perizinan,” ucap Yani Hassan. Ia menjelaskan, untuk pengurusan minimarket yang baru, BPMPTSP memberlakukan aturan ketat sesuai Perda IMB, RT RW, terutama perda nomor 11 tahun 2012 menge-

Lahan Pertanian Kota Bogor Harus Dilindungi INILAH, Bogor- Komando Distrik Militer (Kodim) 0606 Kota Bogor bekerjasama dengan Dinas Pertanian (Distan) Kota Bogor melarang adanya alih fungsi lahan. Kebijakan tersebut dilakukan untuk mempertahankan lahan pertanian di Kota Bogor. Dandim 0606/Kota Bogor Letkol Inf M Albar menjelaskan, saat ini Kodim 0606 Kota Bogor sedang mendata ulang lahan pertanian. Pendataan akan mencegah alih fungsi lahan dan alokasi bantuan dari pemerintah, seperti pupuk, kepada pemilik lahan. “Jangan sampai pemilik lahan melepas lahan karena iming-imin-

gi harga tinggi. Kami sudah berkoordinasi dengan Distan untuk tidak mengizinkan alih fungsi lahan. Jadi kalau ada yang jual beli tidak diizinkan kalau untuk alih fungsi lahan,” kata Albar kepada INILAH, Jumat (11/9). Albar menjelaskan, Babinsa memperoses ulang data lahan sehingga kembali turun ke lapangan. Pasalnya ada ketidaksamaan antara jumlah lahan di lapangan dengan data yang dilaporkan. “Apakah lahan yang ada sudah beralih fungsi atau ada kesalahan penghitungan. Kami sedang mencari titik temunya sehingga nanti dapat solusi, berapa jumlah lahan.

Nanti berujung pada tolak ukur keberhasilan program ketahanan pangan di Kota Bogor,” ucapnya. Wali Kota Bogor Bima Arya mengatakan, pihaknya akan mengkaji tentang perlindungan lahan pertanian. Memang Kota Bogor tidak cocok untuk lahan pertanian. Artinya jangan sampai lahan dilarang alih fungsi tetapi tidak bisa dimanfaatkan. “Kita harus melihat dulu apakah lahan itu masih produktif atau tidak,” katanya. Sementara itu, Camat Bogor Timur Sujatmiko Baliarto mengatakan, lahan pertanian memang harus dilindungi karena ber-

NET

nai minimarket. “Sebetulnya kami sudah meminta investor untuk melihat peruntukan tata ruang, memahami perda minimarket dan mengurus perizinan sebelum mendirikan minimarket. Bahkan, jika diketahui masih ada yang bandel, kami langsung serahkan Satpol PP sebagai petugas penegak perda,” kata Yani. Mantan Kepala Dinas Tata Bangunan mengatakan, alasan pemerintah daerah memberikan kelonggaran kepada minimarket yang ilegal (tahun 2014 kebelakang) untuk mengurus izinnya, karena tidak mau menganggu suasana investasi dan menghindari adanya PHK tenaga kerja. (dey)

INILAH/ADHI MAWARDI

hubungan erat dengan sumber mata air dan ketahanan pangan. Namun lebih baik kalau lahan tersebut dibeli oleh pemerintah menjadi aset yang dibarengi pembangunan fasilitas sosial dan fasilitas umum. “Jangan sampai lahan pertanian beralih fungsi, apalagi lahan produktif. Harus dilindungi karena bernilai tinggi. Ini harus dapat perhatian pemerintah daerah, kecamatan siap membantu. Harus dilakukan zoning di Kota Bogor ini, walaupun tanah itu milik warga. Pendekatan dengan pemilik akan terus dilakukan,” kata dia. (rizki mauludi/dey)

LINGKAR DRAMAGA

Beroda Sandal Jepit, Mini Traktor IPB Raih Juara 3 INILAH/ADHI MAWARDI

Tim mahasiswa Institut Pertanian Bogor (IPB) berhasil meraih Juara 3 mini traktor dalam kegiatan 1st Malaysian Society Agricultural Engineering (MSAE) Annual Regional Convention 2015. Tim tersebut terdiri dari Binagusto Mochammad, M Ari Purnama Adji, dan M Iqbal Effendy. Ketiganya merupakan mahasiswa Departemen Teknik Mesin dan Biosistem, Fakultas Teknologi Pertanian. Tentu prestasi ini cukup membanggakan karena mereka berhasil menyingkirkan pesaing dari beberapa negara lainnya. “Dari panitia hanya

menyediakan alat-alat lomba berupa mobil tamia tanpa bodi dan ban. Bahan itu diberikan dua hari sebelum lomba, sehingga kami pun merakitnya dengan bahan yang seadanya dalam waktu semalam,” kata Ari Purnama Adji kepada INILAH, Jumat (21/9). Ada cerita unik yang selalu akan menjadi kenangan manis perjuangan tim IPB ini. Mini truk buatan mereka ternyata menggunakan roda dari sandal jepit. “Sandal jepit tersebut kami peroleh gratis dari penjaga Masjid Jami di Malaysia. Waktu itu kami sedang shalat di sana. Usai shalat sepatu saya hilang, mungkin dicuri orang. Karena

Kelemahan mini truk kami adalah gagal melintasi tanjakan.” kasihan penjaga masjid tersebut memberikan sandal jepit seharga 13 ringgit atau sekitar Rp 39 ribu itu untuk saya pakai. Sandal jepit inilah kami pakai untuk membuat roda atau ban mini truk,” ungkap Adji. Sementara bodi mini truk

mahasiswa IPB berbahan baku plastik botol, plastik bukan botol, kardus, dan tutup pena. Mini truk buatan mahasiswa IPB ini memiliki tipe 2 WD atau 2 Wheel Drive. Syarat penilaian mini traktor tersebut yakni harus bisa melalui empat track atau lintasan yakni jalan berumput, berpasir, banyak halangan polisi tidur dan tanjakan. Selain itu, juga dinilai dari sisi elemen mesin, poros, ukuran mobil, bentuk bodi dan penggunaan bahan untuk mobil. “Kelemahan mini truk kami adalah gagal melintasi tanjakan,” jelas pria yang bercita-cita menjadi pengusaha dengan omset Rp4 triliun ini. (adhi mawardi/dey)


INILAH GRUP : INILAH KORAN  PORTAL NEWS : INILAH.COM  INILAHKORAN.COM YANGMUDA.COM  JAKARTAPRESS.COM  MAJALAH: INILAH REVIEW

RP 2.000 SECTION B

REDAKSI /IKLAN/SIRKULASI: JALAN TERUSAN PASTEUR NO 167 BANDUNG TELP 022-6127865 (HUNTING), 022-6127793 (REDAKSI) FAX 022-6127769 HARGA LANGGANAN RP55.000/BULAN

MINGGU, 11 SEPTEMBER 2015 Email redaksijabar@inilah.com

Website www.inilahkoran.com

e

e-Paper www.inilah.com/ikoran

Facebook inilahkoran jabar

Twitter @inilahkoran

Line Chat inilahkoran

Global TV | Rabu (9/9) Pukul 01.15 WIB

CORNERKICK

STATISTIK INTER

AREA SERANG 16,5

Gol/game

1,5

Tingkat Konversi

9%

SISI KIRI 41%

Shots/game

TENGAH 32%

JAMINAN SERU!

PRAKIRAAN PEMAIN

SISI KANAN 28%

JAVIERZANETTI

INTER MILAN VS AC MILAN

Inter Milan (4-3-1-2) Pelatih: Roberto Mancini

Handanovic Santon

Miranda

Guarin

Murillo

Medel

Jesus

Kondogbia

Brozovic Palacio

Jovetic

Bacca

Adriano Suso

Bertolacci Sciglio

Jong

Zapata

Nocerino

Romagnoli

Antonelli

Lopez

FIFTY-FIFTY

TENGAH 21%

SISI KIRI 39%

LEGENDA Inter Milan, Javier Zanetti sulit memprediksi pemenang dalam laga Derby della Madoninna, Senin (14/9) dini hari WIB. Dia hanya meminta mantan timnya waspada kehebatan striker AC Milan, Carlos Bacca. Nerazzurri menatap pertarungannya melawan AC Milan dengan kepercayaan diri yang tinggi. Pasalnya, Inter tampil oke dengan meraih kemenangan di dua pertandingan pertamanya menghadapi Atalanta 1-0 dan Carpi 2-1. Di kubu lawan, Milan mengawali dengan kurang meyakinkan. Di laga perdana, Rossoneri justru dibungkam Fiorentina 0-2 di Artemio Franchi sebelum akhirnya menang dengan menundukkan Empoli 2-1. Laju positif yang dijalani Inter membuat pasukan Roberto Mancini itu diyakini akan lebih diunggulkan ketimbang rival sekotanya dalam derby nanti. Tapi menurut Zanetti tidak akan ada tim yang lebih favorit. “Aku berharap ini adalah musim kelahiran kembali untuk kedua klub Milan, keduanya memiliki gairah untuk bertarung dan bersaing untuk berebut trofi bergengsi lagi,” ucap Zanetti kepada Libero yang dilansir La Gazzetta dello Sport. “Tidak ada tim favorit di pertandingan-pertandingan semacam ini, bahkan sekalipun Anda dalam laju bagus karena itu tidak akan berarti apapun,” nilai pria yang kini menjabat sebagai wakil presiden klub itu. (bsf )

SISI KANAN 40%

AC Milan (4-3-1-2) Pelatih: Sinisa Mihajlovic

7,5

Shots/game

1

Gol/game

13%

AREA SERANG

Tingkat Konversi STATISTIK MILAN

HEAD TO HEAD 12/08/15 AC Milan

2-1

Inter

25/07/15 AC Milan

1-0

Inter

19/04/15 Inter

0-0

AC Milan

23/11/14 AC Milan

1-1

Inter

04/05/14 AC Milan

1-0

Inter

5 LAGA TERAKHIR INTER 30/08/15 Carpi

INILAHSPORT FOOTBALL MANIAC B

Inter

>> BACA HAL B2

Atalanta

0-0

AEK Athens

12/08/15

>> BACA HAL B4

FLOYD Mayweather dan Andre Berto sama-sama menjanjikan kemenangan KO. Siapa yang bakal mencium kanvas?

1-0

Inter

TOTTENHAM Hotspur tak kunjung meraih kemenangan dalam empat laga awal Liga Primer Inggris 2015/16. Akankah ‘kutukan’ berakhir di markas Sunderland?

JANJI KO

Inter

16/08/15

MISI MENANG

INILAHSPORT ALL SPORT B

1-2 23/08/15

CARLOS BACCA DERBY della Madonnina panaskan pentas Serie A, akhir pekan ini. Duel Inter Milan kontra AC Milan diprediksi lebih seru, menyusul belanja besar-besaran yang dilakukan dua rival sekota itu.

S

ebanyak puluhan juta euro dihabiskan Nerazzuri untuk merombak skuatnya. Mereka menggaet Geoffrey Kondogbia (28 juta euro), Joao Miranda (3 juta euro), Jeison Murillo (8 juta euro), Ivan Perisic (16 juta euro), dan meminjam Stefan Jovetic dan Adem Ljajic. Hasilnya lumayan baik. Mereka catatkan start impresif, dengan menyapu bersih dua kemenangan awal. Maka wajar, Nerazzurri punya kepercayaan diri lebih tinggi dalam laga di Giuseppe Meazza, Senin (14/7) dini hari WIB. “Kami dalam kondisi yang sangat baik dan saya yakin kami tampil lebih baik ketika menghadapi Milan. Ini laga sarat emosi dan saya ingin para pemain tenang,” ujar Pelatih Roberto Mancini dilansir situs resmi klub. Inter dinilai sudah punya kekuatan mumpuni di setiap lini. Hadirnya Stevan Jovetic yang direkrut dari Manchester City, turut mengangkat performa I Nerazzurri. Jovetic, langsung tampil hebat dengan mencetak hattrick pada laga sebelumnya. “Saya selalu yakin dia punya kemampuan baik untuk memberikan perubahan terhadap tim. Dia adalah sosok yang kami butuhkan di lini depan,” tegas Mancini. Di sisi lain, Milan semakin merosot dalam tiga musim terakhir. Usai finis ketiga pada 2011-12, Rossoneri bak terjun bebas dengan finis kedelapan dan kesepuluh dalam dua musim terakhir.

Sassuolo

1-0

Inter

12/08/15 AC Milan

2-1

Inter

5 LAGA TERAKHIR MILAN 03/09/15 Mantova

2-3

AC Milan

29/08/15

Bursa transfer tidak dilewatkan Milan untuk melakukan perubahan besar pada timnya. Milan tak segan-segan merogoh koceknya dalam-dalam untuk mendaratkan Carlos Bacca (30 juta euro), Alessio Romagnoli (25 juta euro), Andrea Bertolacci (20 juta euro), serta menggaet Luiz Adriano (8 juta euro). Tidak hanya pemain-pemain mahal itu, kembalinya Mario Balotelli ke San Siro juga menjadi sorotan utama. Balotelli tampil amat mengecewakan bersama Liverpool setelah mencetak 30 gol dalam 54 laganya selama 1,5 musim bersama Milan Sayangnya, I Diavolo Rosso belum menunjukkan performa yang apik dalam dua pertandingan di Liga Italia. Sinisa Mihajlovic pun mengingatkan bahwa Rossoneri masih dalam proses perbaikan. Mihajlovic pun berharap, laga melawan Inter bisa dijadikan sebagai momentum untuk memperbaiki performa. “Untuk dua atau tiga tahun ke depan, Milan masih belum menjadi Milan,” kata Mihajlovic seperti dilansir Football Italia. Meski cukup terkesan dengan penampilan sang lawan, Mihajlovic tetap percaya diri timnya punya kans menang yang sama besar. “Kami percaya bahwa kami akan berada di antara tim pesaing juara musim ini. Kami harus lebih baik lagi di laga-laga yang akan datang dan saya yakin kami akan menebusnya di laga derby,” tandasnya. (bsf )

AC Milan

2-1

Empoli

23/08/15 Fiorentina

2-0

AC Milan

17/08/15 AC Milan

2-0

Perugia

12/08/15 Sassuolo

1-1

AC Milan

Kami dalam kondisi yang sangat baik dan saya yakin kami tampil lebih baik ketika menghadapi Milan. Ini laga sarat emosi dan saya ingin para pemain tenang.”

ROBERTO MANCINI


ALL SPORT

MINGGU, 13 SEPTEMBER 2015

B2

www.inilahkoran.com

FLOYD Mayweather dan Andre Berto sama-sama menjanjikan kemenangan KO. Siapa yang bakal mencium kanvas?

JANJI KO FLOYD MAYWEATHER VS ANDRE BERTO

S

FLOYD MAYWEATHER Permintaan Kejam Filipina TIDAK akan mudah bagi Andre Berto. Tapi, siapa tahu dia bisa seperti James “Buster” Douglas, 25 tahun yang lalu. Berto jelas-jelas underdog. Pasar taruhan mengunggulkan Floyd Mayweather jauh: 1/30. Tapi, ring tinju mencatat tak selalu seorang unggulan yang menang. Siapa sangka Douglas bisa mengalahkan Mike Tyson pada 1990? Ketika Douglas dan Tyson naik ke atas ring di Tokyo Dome, Tyson adalah favorit kuat. Pasar taruhannya 1/42. Tapi, Douglas memukul Tyson hingga ke kanvas di ronde ke-10 dan menyudahi rekor tak terkalahkannya di 37 pertarungan. Douglas pun meninggalkan Tokyo Dome dengan tiga sabuk juara dunia sekaligus. “Buat saya, kemenangan Berto takkan menjadi kejutan sebesar itu, tak seperti Douglas-Tyson. Berto terbukti seorang petarung. Dia punya karier bagus, pernah juara dunia. Saya kira ini duel yang menarik,” ujar Presiden WBC, Mauricio Sulaiman. Saat itu, apa yang dilakukan Douglas bagai kisah dongeng saja. Hanya empat dari 37 lawan Tyson yang bertahan tak kalah KO. Tyson menikmati kemenangan meyakinkan atas Trevor Berbick, Larry Holmes, Michael Spinks, dan Frank Bruno. Tak seorang pun berpikir dia akan kalah malam itu, seorang petinju berusia 24 tahun yang berada di puncak kariernya. Pada kasus Mayweather, Berto bakal menghadapi petinju berusia 38 tahun, mungkin petinju paling cerdas sepanjang masa. Seorang petinju yang mampu melepaskan pukulan dan punya kemampuan menghindari pukulan lawan. Mayweather seorang petinju yang mengandalkan pertahanan cemerlang untuk menghindarkan diri dari hukuman akibat kesalahan fatal. Meskipun jika Berto memastikan kemenangan, itu akan dianggap sebagai salah satu kejutan terbesar di dunia sepanjang masa. Mendekati apa yang dilakukan Douglas yang tak hanya dianggap sebagai sejarah di ring tinju, tapi juga olahraga secara keseluruhan. Dan, jika itu terjadi, maka dipastikan tak sedikit orang yang berterima kasih kepadanya. Dia dianggap sukses meredam seseorang yang ingin menyamai rekor Rocky Marciano. (ing)

ebelum naik ring, Floyd Mayweather masih harus beres-beres sejumlah isu. Selain tuduhan doping yang dia lakukan dalam duel lawan Manny Pacquiao, juga dan terlebih lagi soal pilihannya terhadap Andre Berto sebagai lawan terakhir sebelum gantung sarung tinju. Sejumlah penggemar tinju mengkritik langkah Mayweather itu. Kenapa dia tidak memilih lawan seimbang di penampilan terakhirnya? Kenapa memilih Berto yang jelas-jelas underdog. Kenapa tidak menerima tantangan Amir Khan? “Berto bukan lawan gampang. Tak peduli siapapun yang saya pilih, media akan mengatakan sesuatu,” ujar Mayweather, atlet dengan bayaran tertinggi di dunia saat ini. Dia pun mengingatkan publik bahwa Berto pernah dua kali jadi juara dunia. “Kahn tiga kali kalah, Berto tiga kali. Tak peduli apa kata media, ketika sudah berada di atas ring, yang ada hanya dua petarung. Dan saya tahu apa yang harus saya lakukan,” tegasnya. Mayweather tak keliru. Dua

kali Berto jadi juara dunia kelas welter. Dia merebut gelar juara dunia kelas welter WBC pada 2008 dengan mengalahkan Miguel Angel Rodriguez lewat kemenangan TKO. Empat tahun lalu, dia juga memenangkan gelar juara dunia kelas welter IBF dengan menang TKO atas Jan Zaveck. Jadi, salahkah dia memilih Berto? Hanya reputasi kalah tiga kali dari enam penampilan terakhir yeng mengurangi kebesaran Berto. Tapi, dia cukup untuk menjadi lawan bagi Mayweather yang bakal menyamai rekor sempurna 48-0 milik Rocky Marciano jika mampu memenangkan pertarungan kali ini. “Saya bisa bertarung. Kalau bicara soal penonton terbanyak, sayalah orangnya. Pay-per-view (televisi) tertinggi, sayalah orangnya,” tambah Mayweather. Dia juga menjanjikan sesuatu yang akan membuat penonton bisa datang ke arena pertarungan: kemenangan KO. Inilah yang sulit dia lakukan akhir-akhir ini. Tiga tahun terakhir, dalam enam pertarungannya, Mayweather selalu dipaksa duel selama 12 ronde.

Tak hanya Mayweather, Berto, pemilik rekor 30-3 (23 KO), juga menjanjikan kemenangan KO. Dia meminta publik untuk saling menghargai di antara petinju. “Kalau soal media, yang muncul hanya kritikan. Mereka tak tahu pengorbanan yang sudah kami lakukan. Hanya sedikit orang-orang terpilih yang bisa melakukannya,” ujar petinju berusia 32 tahun itu. Berto mengakui, dalam duel di MGM Grand Garden Arena kali ini, dia akan jadi underdog. Dia pun mengaku tak pernah membayangkan akan bisa berhadapan dengan Mayweather. Toh, dia takkan menyia-nyiakan kesempatan menghadapi petinju terbaik di dunia di atas panggung besar di arena keramat itu. “Saya memang menghadapi keanehan sepanjang hidup saya. Saya pernah dipukul KO dua tahun lalu dan mendekam di rumah sakit dengan cedera lengan. Itu memberi saya perspektif yang sangat berbeda. Saya pikir, karier saya betul-betul berakhir. Saya bilang, kalau saya bisa bangkit, maka saya akan habis-habisan,” tambahnya. (ing)

Dari Mengalahkan Wanita Sampai Budak Uang HARI ini, untuk terakhir kalinya, Floiyd Mayweather bertarung di atas ring. Dia menghadapi underdog Andre Berto. Di atas kertas, dia meninggalkan ring dengan rekor tak terkalahkan dan amat kaya. Sejumlah kenangan dalam kariernya yang panjang menarik untuk diikuti. Kenangan yang membuatnya kaya dan terkenal. Mayweather dan 50 Cent: HBO menciptakan acara 24/7 menjelang duel lawan Oscar De La Hoya. Tak perlu waktu lama bagi Mayweather mencuri perhatian. Di episode pertama, muncul penyanyi rap 50 Cent. “Dia penjahat musik rap. Saya penjahat tinju,” katanya. Mayweather dan 50 Cent kemudian berpisah, sang penyanyi rap mengejek Mayweather tak bisa membaca. Mengalahkan wanita: Di awal kariernya, Mayweather bertemu Diego Coralles. Sama-sama belum terkalahkan. Corrales menghadapi hukuman penjara karena memukul istrinya yang sedang hamil. Mayweather bertekad mengalahkannya, “Seperti dia mengalahkan wanita”. Mayweather menang setelah menjatuhkan Coralles lima kali. Tapi, Mayweather sama menghadapi masalah dengan wanita, dua bulan di penjara Las Vegas pada 2011 karena memukul ibu dari anaknya. Tak Minta Maaf di Ring:

Victor Ortiz dihukum karena menanduknya di ronde keempat pada duel September 2011 lawan Mayweather. Dia ingin minta maaf. Ketika Ortiz hendak memeluknya, Mayweather melepaskan kombinasi pukulan kanan-kiri, mengirim Ortiz ke kanvas. Itulah satu-satunya kemenangan KO Mayweather dalam delapan tahun terakhir. Cinco de Mayweather: Mayweather seperti jadi penjahat lawan De La Hoya. Naik ke ring pada duel 2007, dia diejek pendukung De La Hoya. Dia mengenakan celana pendek merah, putih, dan biru dan sombrero putih ke atas ring. Dia berhasil, Mayweather menang dan mengawali karier sebagai mesin uang pay-per-view. Minuman salah: Secara teknis, ini bukan momen Mayweather, tapi pertarungannya. Juan Manuel Marquez jadi lawannya pada September 2009. Kamera HBO mengabadikan Marquez saat minum air seni sendiri dalam latihan. “Saya melakukannya limaenam kali dan hasilnya bagus,” ujar Marquez. Hasilnya tidak bagus lawan Mayweather yang menang angka mutlak. “Itu kotoran,” teriak pelatih Roger Mayweather soal pilihan minuman dalam latihan. Jawaban salah: Saat duel lawan Miguel Cotto pada 2011, Mayweather bertemu sekelompok wartawan mendiskusikan pertarungan. Salah seorang

bertanya kenapa tak melawan (Manny) Pacquiao. Mayweather mengoceh selama 10 menit soal bagaimana Pacquiao menggunakan steroid dan tak layak bertarung. “Kalian orang Amerika?” tanyanya kepada wartawan. Dia jawab sendiri: “Saya Amerika dan tak ingin melihat dia membawa uang ke negara lain.” Budak uang: Dia membangun persona atas uang dan menghasilkannya. Mayweather dan Pacquiao bertarung dalam duel paling mahal, pertarungan yang membuat Mayweather mendapatkan US$220 juta meskipun belakangan dia klaim sebenarnya lebih dari US$300 juta. Setelah mengalahkan Pacquiao, dia berhenti di depan dua wartawan dan menunjukkan bayaran malam itu. Di tangan kanannya ada cek atas namanya senilai US$100 juta. (ing)

ANDRE BERTO Dua Sisi Mayweather SEBUAH warisan luar biasa bakal ditinggalkan Floyd Mayweather pada Sabtu (Minggu WIB) ini. Sejumlah rekor yang membuatnya bakal dikenang lama di atas ring. Jika saja betul ini penampilan terakhirnya, Mayweather bakal dikenang sebagai petinju paling kaya di dunia. Dia menciptakan banyak rekor, baik dari penghasilan tahunan, pay-perview, hingga tiket penonton. “Mayweather menghasilkan uang lebih banyak dari siapapun yang pernah terlibat dalam olahraga tinju,” aku Evander Holyfield, mantan juara dunia tinju kelas berat lima kali. Dia menilai Mayweather membawa tinju dengan cara yang tak pernah dilakukan orang lain. Percaya atau tidak, menurutnya, Mayweather membawa tinju dan menjadikannya pada level yang berbeda. “Saya tak menduga akan pernah ada petinju kelas welter atau menengah akan menghasilkan uang lebih banyak dari petinju kelas berat. Tapi, itulah yang dia lakukan,” tambahnya. Mayweather, 38 tahun, masuk dalam daftar 100 selebritas dengan bayaran tertinggi pada Juni lalu. Penghasilannya dalam 12 bulan terakhir saja, diperkirakan US$300 juta (Rp5,25 triliun). Holyfield yang menyudahi kariernya dengan rekor 44-10-2, mengaku punya perasaan bercampur soal posisi Mayweather sebagai petinju. “Dia tak terkalahkan. Itu sudah berbicara sendiri. Dia bisa bertarung. Dia memiliki segalanya yang tak dimiliki orang lain,” kata The Real Deal, julukan petinju yang dua kali mengalahkan Mike Tyson itu. Tapi, dalam meraih semua itu, Mayweather melakukan dengan caranya sendiri. “Ada yang baik, ada yang buruk. Kalau kita bicara soal juara tak terkalahkan, dia juara dunia yang tak pernah menderita kekalahan. Tapi dia mengklaim untuk menjadi seperti itu,” ujarnya. (ing)


PON XIX 2016

B3

MINGGU, 13 SEPTEMBER 2015

KALIMANTAN TIMUR

Incar Dua Tiket PON

PENGURUS Provinsi Persatuan Bisbol Sofbol Seluruh Indonesia (Perbasasi) Kalimantan Timur membidik dua tiket menuju Pekan Olahraga Nasional XIX Tahun 2016 di Jawa Barat. Ketua Bidang Pembinaan dan Prestasi Perbasasi Kaltim Izrulsyah Effendy di Samarinda, mengatakan saat ini tim sofbol dan bisbol sedang bersiap mengikuti Kejuaraan Nasional Prakualifikasi PON di Jakarta yang dimulai Sabtu (12/9). “Sejak beberapa hari lalu tim Kaltim sudah berada di ibukota untuk menjalani latihan, bahkan mereka sempat beberapa kali melakukan uji coba dengan daerah lain,” kata Fendy, sapaan akrab Izrulsyah Effendy. Tim bisbol Kaltim sebelumnya juga telah melakukan laga uji coba dengan tim Papua, pelatnas dan tim PON DKI Jakarta. “Hasil uji coba memang belum memuaskan, namun kita tidak terlalu khawatir, karena uji coba ini merupakan bagian simulasi strategi di Pra-PON nanti,” katanya. Fendy menambahkan selama di Jakarta, tim sofbol putra berlatih di Lapangan Cemara III Kompleks Senayan dan sekaligus beruji coba dengan tim lain. “Anak-anak sudah siap bertanding. Kita tinggal menunggu ‘technical meeting’ untuk mengetahui siapa lawan di kejurnas nanti,” jelasnya. Kejurnas Pra-PON sofbol kelompok putra akan diikuti sebanyak 14 daerah untuk menjaring delapan tim yang akan bertanding di PON 2016. Ia cukup yakin dengan kemampuan tim sofbol putra Kaltim untuk mendapatkan tiket lolos PON. Selama ini, tim putra tidak pernah absen berlaga di pesta olahraga empat tahunan tersebut. Pada PON 2008 dan 2012, tim sofbol putra Kaltim bahkan berhasil melaju ke babak final, namun akhirnya hanya meraih medali perak. Sementara untuk Pra-PON bisbol akan diikuti 16 daerah dan juga hanya diambil delapan daerah untuk bertanding di PON. “Kita termotivasi dengan tim sofbol putri. Berkat perjuangan keras, mereka bisa lolos ke PON. Sekarang giliran sofbol putra dan bisbol yang berjuang untuk lolos ke PON,” kata Fendy. (ant/ing)

SULAWESI TENGGARA

Enam Cabang Lolos NET

KONI Sulawesi Tenggara telah meloloskan enam cabang olahraga pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX di Jawa Barat tahun 2016. Ketua KONI Sultra Lukman Abunawas di Bau Bau, mengatakan peluang tambahan cabang olahraga merebut tiket PON masih terbuka. Sebab, sebagian besar cabang olahraga sedang dan akan menggelar babak kualifikasi. “Sultra masih memiliki peluang untuk menambah tiket lolos PON karena beberapa cabang olahraga andalan belum melakukan prakualifikasi,” kata Lukman. Enam cabang olahraga yang telah mengantongi tiket PON adalah cabang olahraga voli pantai putra, menembak, muaythai, golf, renang dan sofbol putra. Lukman meyakini, sejumlah cabang olahraga beladiri bakal bisa merebut tiket ke PON XIX. Cabang-cabang tersebut antara lain pencak silat, karate, taekwondo, dan kempo, yang akan menjalani Kejuaraan Nasional sekaligus babak kualifikasi PON. Selain cabang olahraga beladiri yang berpeluang merebut tiket PON juga diprediksi cabang olahraga dayung dan sepak takraw. Sultra sendiri pernah dikenal sebagai daerah penghasil pedayung-pedayung tangguh di Tanah Air. Pelatih kempo Sultra Tamrin mengatakan atlet kempo sedang menjalani latihan untuk mempersiapkan diri menghadapi kualifikasi yang akan digelar Oktober 2015. “Persaingan memperebutkan tiket PON kian berat sehingga atlet harus dipersiapkan seoptimal mungkin,” kata Tamrin. Oleh karena itu, ia mengharapkan dedikasi pengurus kempo untuk membantu kelancaran pelatihan atlet karena sukses atau gagal menggambarkan tanggung jawab pengurus. Sultra, secara umum, berharap bisa meloloskan atlet lebih banyak ke PON XIX mendatang. Dengan begitu, mereka juga berpeluang meraih prestasi yang lebih baik di Jabar tahun depan yang ditentukan lewat raihan medali yang lebih banyak. (ing)

A U P A P A S A

PAPUA bakal mengirim kontingen besar ke PON XIX/2016. Mereka ingin bangkit dan memuncakinya pada PON XX/2020

P

emerintah Provinsi Papua siap mengirimkan 800 atlet untuk mengikuti Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX pada 2016 di Bandung, Jawa Barat. Wakil Gubernur Papua Klemen Tinal, di Jayapura, Jumat (11/9), mengatakan setelah pihaknya melakukan evaluasi terhadap seluruh cabang olahraga di ajang Pra PON XIX dan lain sebagainya yang baru berjalan, disimpulkan bahwa ini merupakan kontingen terbanyak. “Selain jumlah atlet yang banyak, ditambah lagi dengan cabang PON yang akan diikuti lebih banyak dari yang sebelumnya, yaitu 46 cabang sehingga perlu terus dievaluasi selesai Pra PON untuk memastikan ke depan kita harus mencapai prestasi yang bagus,” katanya. Menurut Klemen, dari lima cabang yang sudah diikuti di kualifikasi saja, semuanya lolos. Bahkan untuk cabang atletik, di luar dugaan Papua mampu meloloskan 26 orang dari 31 atlet yang mengikuti perlombaan atletik. “Indikator keberhasilan para atlet Papua di ajang Pra PON ini haruslah dibandingkan saat prestasi atletik Papua di PON XVIII Palembang-Sumatera Selatan, di mana hanya memperoleh satu medali emas,” ujarnya. Dia menjelaskan pihaknya menginginkan semua orang di Tanah Papua sekarang harus bergairah supaya provinsi tertimur Indonesia ini dapat

sukses serta mendapatkan prestasi yang baik. “Para atlet Papua juga telah lolos di cabang tenis lapangan, balap sepeda, berkuda, drumband dan kemudian atletik, ini menunjukkan sangat luar biasa,” katanya lagi. Dia menambahkan sementara itu untuk Pra PON cabor tinju, baru akan mulai digelar pada Oktober di Ambon, Provinsi Maluku sehingga nanti dari situ baru diketahui berapa yang lolos. Kesiapan juga terus dilakukan atlet dari berbagai cabang. Pelatihan atlet cabang olahraga selam, misalnya, kini sudah masuk dalam tahap pemantapan dan penyesuaian tempat pertandingan. Absentinus Sembiring, Pelatih Selam Papua, mengatakan cabangnya sudah siap mengikuti Pra PON yang akan berlangsung pada 22-27 September di

Pulau Pramuka, Jakarta. “Persiapan tim menghadapi persaingan di Pra PON sudah siap. Ini artinya teknik, fisik dan adaptasi lokasi sudah dilakukan sejak minggu kemarin,” katanya. Absentinus menjelaskan bahkan tim-tim dari provinsi lain seperti Papua Barat, Aceh, Riau, Sumsel dan DKI Jakarta sudah berada di Pulau Pramuka. “Soal terget, kami optimistis sebanyak sembilan atlet, khususnya lima atlet akan tampil di nomor orientasi bawah air (OBA) dan diprediksi bisa lolos ke PON Jawa Barat 2016 mendatang,” ujarnya. Begitu pula di nomor binaraga. Atlet binaraga Papua akan turun di enam kelas pada ajang Pra PON yang dijadwalkan berlangsung di Bandung, 27 September hingga 6 Oktober 2015. Pelatih Hasym Sulaiman mengatakan keenam binaragawan itu yakni

Yanes Kapitarau di kelas 55 kg, Kornelis Amo kelas 60 kg, Septinus Logi kelas 65 kg, Eduwardos Apcowo 70 kg, Nelson Douw kelas 75 kg dan Pilatus Marian kelas 85 kg. “Keenam enam atlet Binaraga Papua yang berlaga di kualifikasi PON ini sudah masuk dalam program diet ketat,” katanya. Hasym menjelaskan anak asuhannya sudah melewati tiga fase program, yakni fase ketebalan otot, pemadatan otot, pembentukan otot dan sekarang fase terakhir adalah program diet ketat. “Untuk memacu kesiapan atlet dengan waktu Pra PON yang tinggal dua minggu, intensitas latihan ditingkatkan menjadi tiga kali sehari, termausk program jemur, sehingga atlet punya kulit lemat termakan oleh surya sehingga kulit mereka tipis,” ujarnya.(ant/ing)

Target Awal Sulsel, Masuk 16 Besar BERKEKUATAN 24 atlet, Sulawesi Selatan menuju Bandung. Mereka mengikuti Kejuaraan Nasional sekaligus kualifikasi Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX/2016, 12-19 September ini. Pelatih Anggar Sulsel Irawati Sir Idar di Makassar, mengatakan seluruh atlet akan mengkuti sejumlah nomor yang dipertandingkan mulai dari kelas pemula, pra kadet, kadet, junior dan nomor senior. “Kami rencananya bertolak ke Bandung hari ini dan mengikuti pembukaan kejurnas Pra-PON besok. Kami berharap dukungan dan doa masyarakat agar perjuangan atlet bisa maksimal,” katanya. Ia mengatakan, 24 atlet itu terdiri dari 10 senior dan dua junior yang akan memperebutkan tiket ke PON XIX 2016 di Jawa Barat. Sedangkan untuk sisanya hanya fokus meraih medali di kejurnas kategori pemula,

pra kadet dan kadet. Khusus untuk kategori senior, kata dia, setiap atlet minimal masuk posisi 16 besar jika ingin lolos dan tampil di PON 2016. Adapun untuk kategori junior dipersyaratkan masuk babak semifinal agar bisa mendapatkan tiket menuju ajang olahraga terbe-

sar se- Indonesia tersebut. Terkait peluang atlet Sulsel meraih tiket PON, dirinya mengaku cukup optimistis bisa mendapatkan banyak tiket. Namun begitu dirinya juga mengakui jika persaingan di kejurnas Pra-PON itu tidak akan mudah karena menghadapi atlet terbaik dari seluruh

daerah di Indonesia. Dirinya juga meminta setiap atlet untuk fokus dan tidak gentar meski menghadapi lawan yang lebih diunggulkan khususnya yang berstatus pelatnas. “Kami tentu optimistis bisa meraih hasil maksimal. Mudah-mudahan dengan persiapan selama

ini membuat atlet semakin bersaing sekaligus merebut tiket ke PON,” jelasnya. Sementara itu, berdasarkan hasil rapat pengurus beberapa waktu lalu, lanjut dia, memang telah diputuskan bahwa atlet yang sukses menyumbangkan medali bagi timnas di ajang internasional seperti SEA Games 2015 tidak perlu lagi melewati babak kualifikasi untuk berlaga di PON 2016. Terkait keputusan dari PB Ikasi untuk memberikan tiket otomatis bagi atlet, dirinya tentu saja menyambut dengan gembira. Pihaknya juga berharap ketiganya kembali mampu menunjukkan kemampuan terbaiknya saat memperkuat Sulsel di ajang olahraga terbesar di Tanah Air tersebut. Selain itu, kata dia, tim pelatih juga lebih terbantu karena bisa lebih fokus untuk meningkatkan kemampuan atlet yang lain agar bisa juga meraih hasil maksimal dan berlaga di PON XIXI 2016. (ant/ing)


FOOTBALL MANIAC

MINGGU, 13 SEPTEMBER 2015

SUNDERLAND

B4

V TOTTENHAM

MISI MENANG

TOTTENHAM Hotspur tak kunjung meraih kemenangan dalam empat laga awal Liga Primer Inggris 2015/16. Akankah ‘kutukan’ berakhir di markas Sunderland?

T LIVE 3 3/9) GU (1 MING 19.30 WIB L PUKU

he Lilywhites bertamu ke Stadium of Light, Minggu (13/9) malam WIB, dengan mental rapuh. Maklum, mereka belum sekalipun menuai kemenangan. Tottenham hanya meraih tiga hasil imbang dan sekali kalah! Gelandang muda Spurs, Ryan Mason optimistis timnya akan segera memutus rekor belum pernah menang. Dia menyebut timnya tak layak meraih hasil negatif, lantaran sudah menampilkan penampilan cukup impresif. “Dengan cara bermain kami saat ini, bisa dipastikan kemenangan akan segera datang,” ujar Mason, yang bertekad untuk PRAKIRAAN PEMAIN

Sunderland (4-3-3) Pantilimon (GK) Aanholt, Kaboul, O’Shea, Jones (B) M’Villa, Cattermole, Rodwell (T) Defoe, Fletcher, Lens (D) Pelatih: Dick Advocaat

RYAN

MASON Semoga Juve Terus Terpuruk

TERPURUKNYA Juventus di dua laga Seri A musim 2015/2016 disambut gembira penyerang Napoli, Lorenzo Insigne. Sambil bergurau, ia berharap Juventus terus terpuruk. Sebagai juara bertahan, Juventus memulai musim 2015/2016 dengan buruk. Si Nyonya Tua kalah dua kali dari dua laga awal. Di laga perdana, Udinese mampu mengandaskan Juventus 1-0 dan selanjutnya giliran AS Roma yang memetik kemenangan 2-1. Kehilangan beberapa pemain kunci seperti Andrea Pirlo, Carlos Tevez, dan Arturo Vidal ditenggarai sebagai pe-

nyebab menurunnya penampilan Juventus. Keterpurukan Bianconeri disambut gembira Insigne. Ia berharap Juventus tetap berada di papan bawah. “Sebagai fan Napoli, saya senang melihat mereka berada di papan bawah klasemen. Selalu ada rivalitas sehat dengan mereka. Sebagai pemain, saya pikir terlalu dini menilai mereka,” ujar Insigne, dilansir Football Italia. “Juventus memulai musim dengan buruk tapi mereka memiliki banyak pemain bagus yang bisa membantu mereka bangkit. Sebagai fan Napoli, semoga mereka terus berada di posisi saat ini,” lanjutnya.. Insigne sndiri memiliki sebuah nazar jika Napoli bisa meraih scudetto alias menjadi juara Liga Italia musim ini. Janji yang dilontarkan Insigne adalah ia akan mencukur jenggotnya jika berhasil meraih prestasi besar tersebut. “Scudetto? Jika kami juara, saya akan mencukur jenggot saya dan akan ada tattoo baru di tubuh saya. Rasanya akan sangat luar biasa jika kami berhasil memenanginya. Namun yang pasti kami akan memberikan yang terbaik yang kami bisa untuk mewujudkannya,” jelas Insigne. Sayangnya sejauh ini Napoli belum sekalipun memenangi laga mereka di Serie A. Setelah kalah di pekan pertama dari Sassuolo, berikutnya Napoli hanya bisa bermain imbang 2-2 ketika menjamu Sampdoria. Berikutnya, Napoli akan bertandang ke markas Empoli yang merupakan eks tim pelatih Maurizio Sarri. “Saya sangat bangga bisa mengenakan seragam Napoli. Saya senang bertahan disini dan tidak ada rencana untuk meninggalkan Napoli.” ujarnya.(bsf )

Sebagai fan Napoli, semoga mereka (Juventus) terus berada di posisi saat ini.”

Lorenzo Insigne

Bulgaria (4-4-2) Lloris (GK) Wakler, Alderweireld, Vertonghen, Rose (B) Bentaleb, Dier (cdm) Dembele, Chadli, Son (T) Kane (D) Pelatih: Mauricio Pochettino

meraih hasil sempurna saat bertemu Sunderland. “Kami sangat yakin dan tidak ada alasan untuk pesimistis. Kami mungkin sudah mendominasi permainan lawan tim-tim sebelumnya, dan seharusnya mendapa hasil lebih baik.” Mason yakin, laga melawan Sunderland akan jadi titik balik Spurs untuk secepatnya merangkak ke papan atas. “Kontra Sunderland merupakan laga besar dan kami ingin segera mendapatkan aura kemenangan. Semoga kami mampu meraih­ nya di laga tersebut,” tandasnya. Manajer Spurs, Mauricio Pochettino tak haya dipusingkan rekor belum pernah menang. Dia juga khawatir dengan kinerja lini depan, menyusul mandulnya striker utama Harry Kane. Kane sangat diandalkan musim ini setelah sang wonderkid mencetak 31 gol di semua kompetisi musim lalu. Kegemilangannya itu, telah membuat sang manajer membuang Roberto Soldado serta Emmanuel Adebayor. “Dia hanya butuh waktu. Fase se-

perti itu biasa terjadi terhadap setiap pesepak bola. Saya yakin, dia akan secepatnya menemukan bentuk permainan terbaiknya,” lugas Pochettino. Sementara itu, striker Sunderland, Jermain Defoe mengaku tak sabar meladeni Spurs. Maklum, dia akan menjalani ‘reuni’ dengan mantan timnya. Defoe menyebut faktor penguasaan bola jadi kunci untuk mengalahkan Tottenham. “Sangat penting kami memulai pertandingan dengan intensitas tinggi. Semua orang harus memastikan dalam kondisi terabaik dan selalu mengawal pergerakan lawan,” ujar Defoe di laman resmi klub. Defoe telah mencatat lima gol dari lima penampilan di semua kompetisi untuk Sunderland musim ini. Dia yakin bisa membongkar lini pertahanan lawan. Hanya saja, dia mewanti-wanti ambisi Tottenham yang ingin mencatatkan kemenangan. “Laga lawan Spurs tidak akan berjalan mudah tetapi kami beraksi di kandang sendiri dan poin yang dipertaruhkan sangat berharga. Tottenham pastinya sama-sama membidik angka penuh, duel kami pasti seru saya tidak sabar menantikannya,” pungkasnya. (bsf )


MAUNG BANDUNG

MINGGU, 13 SEPTEMBER 2015

B5

INILAH/BAMBANG PRASETHYO

MAKINENJOY

Kondisi saya juga sudah bagus, sudah sehat. Saya sudah enjoy main dengan tim.

SETELAH melewati dua pertandingan bersama Persib, Makan Konate menyatakan sudah kembali menyatu dengan permainan Maung Bandung.

S

ecara fisik, diapun telah merasa semakin meningkat. Konate sendiri baru bermain membela Persib ketika melakoni laga kedua babak penyisihan Grup A melawan Persebaya, itupun diturunkan sebagai pemain pengganti. Lalu pada pertandingan kontra Martapura FC, dia baru kembali tampil penuh 90 menit. “Kondisi saya juga sudah bagus, sudah sehat. Saya sudah enjoy main dengan tim,” ucap Konate pada INILAH beberapa waktu lalu. Tidak hanya secara pribadi, Konate menilai tim Persib juga sudah siap mengarungi babak delapan besar, berbekal hasil sempurna selama babak penyisihan grup. “Ya saya saya kira kondisi tim sudah siap permainan tim sudah kembali bagus,” tegasnya. Tidak hanya bermain penuh, penampilan Konate dalam pertandingan melawan Martapura cukup impresif. Bahkan gelandang asal Mali ini berhasil mempersembahkan satu gol bagi Persib pada menit ke-70. Konate bersyukur, di laga pamungkan penyisihan grup ini dia berhasil mencetak satu gol, sehingga menambah kepercayaandirinya saat melakoni laga berikutnya. “Senang dipertandingn kemarin kita target menang, alhamdulillah selain kita menang dan saya juga bisa cetak gol,” tukasnya. Lebih lanjut Konate mengajak seluruh penggawa Maung Bandung berkonsentrasi menatap babak delapan besar Piala Presiden. Sebab, kata dia, lawan lebih berat telah menanti Persib di fase be-

MAKAN

KONATE INILAH/BAMBANG PRASETHYO

Oleh : Asep Pupu SB

rikutnya. Namun Konate menegaskan dirinya tidak akan gentar melawan tim manapun saat babak delapan besar nanti. Dia juga menyatakan skuat Maung Bandung semakin matang setelah melewati fase penyisihan grup ini. “Sekarang kita fokus delapan besar, dan kita gak takut lawan, terserah lawan siapa saja termasuk Pusamania Borneo FC. Tim sudah siap, dan persiapan sudah cukup gak ada masalah,” pungkasnya. Ya, sesuai hasil drawing untuk babak 8 besar Piala Presien 2015, Persib bakal bersua dengan Pusamania Borneo FC (PBFC) untuk berebut tiket ke semifinal. Pengundian untuk babak 8 besar Piala Presiden 2015 ini dilakukan dengan melibatkan para sponsor. Nama Bali United Pusam yang merupakan juara Grup C keluar lebih dulu, disusul Arema Cronus. Maka, Bali United akan jadi lawan Arema. ”Kami sepakat, tim yang sebelumnya satu grup tidak bertemu lagi. Oleh karena itu, Arema akan menjamu lebih dulu Bali United,” kata CEO Mahaka Sports and Entertainment, Hasani Abdul Gani. Sementara itu, Sriwijaya FC bakal bertemu dengan Persebaya United. Adapun PSM Makassar berjumpa dengan Mitra Kukar. Persib Bandung yang tampil sempurna di fase grup bakal jumpa Pusamania Borneo. ”Saya yakin rating dan share akan naik lagi karena laga-laga ini akan menjadi tontonan menarik,” tutur Hasani. Tim berstatus juara grup akan bertemu dengan runner-up. Pertandingan leg pertama yang akan digelar pada 19-20 September. Pertandingan akan dilakukan lebih dulu di kandang tim berstatus runner-up, kemudian bermain di kandang tim juara grup pada 26-27 September. (ddy)

Persib Harus Lebih Siap dari PBFC

INILAH/BAMBANG PRASETHYO

Tingkatkan Komunikasi di Lapangan BEK tengah Persib, Abdul Rahman menilai tim Maung Bandung masih lemah dalam menjalin komunikasi di lapangan. Dia berharap, hal ini bisa terus diperbaiki guna menatak babak delapan besar Piala Presiden 2015. Menurut Rahman, bukan berarti selama ini komunikasi para pemain Persib buruk ketilka melakoni laga. Hanya saja, kata dia, ada beberapa kesalahpahaman yang terjadi lantaran dipengaruhi situasi pertandingan. “Pastinya komunikasi, itu yang harus terus ditingkatkan. Ke depan mudah-mudahan bisa lebih baik lagi,” harap Rahman beberapa waktu lalu. Dalam gelaran Piala Pre-

Pastinya komunikasi, itu yang harus terus ditingkatkan. Ke depan mudahmudahan bisa lebih baik lagi. siden 2015 ini, Rahman baru sekali diturunkan ketika Persib menghadapi Martapura FC di laga pamungkas babak penyisihan Grup A. Dia mengganti peran Achmad Jufriyanto dan berduet dengan Vladimir Vujovic menjaga barisan pertahanan Maung Bandung. Hasilnya cukup mengesankan, dalam pertandingan tersebut Rahman berhasil menjaga area pertahanan Persib, dan membawa Maung Bandung memenangkan duel melawan Martapura FC empat gol tanpa kebobolan.

Rupanya, Rahman tidak ingin menyia-nyiakan kesempatan bermain yang diberikan oleh pelatih Djadjang Nurdjaman. Sebab, baginya setiap menit bermain begitu berharga, apalagi di laga tersebut dia bermain selama 90 menit penuh. “Pastinya kesempatan yang dikasih sama pelatih ga akan disia-siakan karena kesempatan bermain sangat berarti buat saya untuk menghadapi pertandinganpertandingan selanjutnya,” pungkasnya. (asep pupu/ddy)

GELANDANG Persib, Firman Utina mengingatkan agar pasukan Maung Bandung segera berkonsentrasi menghadapi babak delapan besar Piala Presiden 2015. Sebab, dia menilai persaingan akan semakin ketat daripada fase penyisihan grup lalu. Firman mengatakan, Pusamania Borneo FC (PBFC) yang akan menjadi lawan Persib di babak delapan besar, semakin giat mematangkan kesiapan tim. Belum lagi, kata dia, sederet pemain berkualitas di tim itu telah menantikan berduel melawan Maung Bandung. “Semua tim pasti siap, tahu sendiri di fase penyisihan banyak tim yang siap. Ada Arema, Borneo, mereka tim yang siap dan punya pemain-pemain bagus,” kata Firman. Pemain yang sudah melang melintang bersama klub-klub besar di Indonesia ini mengimbau, pasukan Maung Bandung agar tidak terbuai hasil sempurna selama babak penyisihan. Sebab, hal itu dinilainya justru bakal merusak penampilan tim Persib. “Jadi kita jangan terbuai dengan hasil yang sekarang. Kita fokus ke babak delapan besar,” ujar pemain asal Menado ini. Sementara itu, selama babak penyisihan Grup A lalu, Firman berpendapat sebetulnya kualitas ketiga tim kontestan lainnya merata. Hanya saja, menurutnya pasukan Maung Bandung dapat menjalankan instruksi pelatih dengan baik. Disamping itu, ungkap Firman, dalam tiga pertandingan selama fase penyisihan Persib lebih jeli dalam memaksimalkan peluang, hal ini terlihat dari produktifitas gol yang dikemas skuat Maung Bandung, dimana dari tiga laga anak didik Djadjang Nurdjaman mencetak sepuluh gol. “Semua tim bermain bagus, semua lawan Persib dibabak penyisihan bermain bagus. Tapi Persib lebih banyak menjalankan instruksi, Persib lebih banyak melihat peluang yang bisa menghasilkan dan memaksimalkan peluang itu,” pungkasnya. (asep pupu/ddy)


LIGA INDONESIA

B6

MINGGU, 13 SEPTEMBER 2015

SIAPA LOLOS?

PERSIB bertemu Pusamania Borneo FC. Laga keras bakal berlangsung antara Arema Cronus dengan Bali United. Bagaimana peta persaingan 8 Besar Piala Presiden? Oleh : Asep Pupu

U

ndian 8 Besar dang dan tandang. Selain poin Piala Presiden sukemenangan, maka selisih gol dah berlangsung. nantinya akan menentukan Delapan tim yang jika kedua tim sama-sama samelaju dari penyiling mengalahkan. Format ini sihan grup, sudah menemusama dengan yang dipakai di kan lawannya masing-masing. ajang elite Eropa, Liga ChamUndian yang berlangsung di pions sehingga menjanjikan Royal Kuningan Hotel, Jakarlaga yang mengesankan. ta, tak menghadirkan “Sistem di babak 8 final kepagian. besar nanti akan Klub-klub meng gunakan favorit terformat perhindar dari tandingan pertemukandangSistem di babak 8 an lebih tandang. besar nanti akan a w a l . Begitu menggunakan format Sebab, juga akupertandingan kandangundian mulasi tandang. Begitu juga sendiri gol kanakumulasi gol kandang berlangdang tantandang,” sung fair, dang,” kata m e n e m p at CEO Mahaka kan secara siSports and Enlang juara grup tertainment, Hasani berhadapan dengan Abdulgani. runner-up grup. Karena itu, Laga pertama perempat tak ada misalnya pertemuan final bakal digelar pada 19-20 Persib lawan Arema di perSeptember mendatang. Seempat final, dua klub yang dangkan laga kedua berlangdijagokan muncul sebagai sung 26-27 September. juara turnamen karya Mahaka Bagaimana perimbangan Sports and Entertainment ini. tim-tim yang melaju dari pePerempat final Piala Presinyisihan grup dan bertemu di den akan menerapkan perperempat final? Berikut cuptandingan dengan format kanlikannya.

Persib vs Pusamania Borneo FC

Arema Cronus vs Bali United

Persib menjadi satu-satunya tim yang meraih hasil sempurna di babak penyisihan grup. Maung Bandung memenangkan seluruh laganya. Tak hanya itu, Persib juga satu-satunya tim yang tak kehilangan poin sekaligus kebobolan. Sepanjang penyisihan, Persib menyarangkan 10 gol. Bintang Maung Bandung adalah Zulham Zamrun. Pemain baru ini tercatat sebagai pencetak gol terbanyak sementara Piala Presiden. Usai mencetak satu gol ke gawang Persiba Balikpapan dan Persebaya United, dia mengukir hattrick di laga

Usai tertahan di laga perdana melawan Persela, Arema enggan kembali bermain-main dan menang 3-1 atas Sriwijaya di laga kedua. Sayang, kesempatan menjadi juara grup sirna, usai ditahan 1-1 di pertandingan terakhir melawan PSGC. Kendati demikian, Arema tetap menjadi salah satu lawan yang patut diwaspadai oleh para juara grup, termasuk Bali United. Dan, Singo Edan berpotensi terlibat pertarungan sengit dengan Persib Bandung, yang merupakan juara Grup A di babak perempat final. Performa impresif di-

terakhir kontra Martapura FC. Jelas, dia jadi ancaman bagi Pusamania Borneo FC (PBFC). PBFC, yang pada turnamen kali ini diperkuat Boaz Solossa, yang dipinjam dari Persipura Jayapura, menang 2-0 atas PBR di laga perdana. Sedangkan pada pertandingan kedua, mereka menang 3-1 atas Gresik United. Di laga penutup, meskipun imbang 0-0, tim asuhan Iwan Setiawan akan menemani PSM ke perempat final, dengan status runner-up. Total, mereka menyarangkan lima gol dan cuma kemasukan sekali dalam babak pe-

tunjukkan pasukan Indra Sjafri pada pertandingan pembuka Piala Presiden, dengan menumbangkan Persija tiga gol tanpa balas. Namun, pada laga kedua, Bobby Satria dan kawankawan harus puas bermain imbang 2-2 dengan Mitra Kukar. Tak mau menelan malu di hadapan pendukungnya, Bali United pun meraih kemenangan 2-1 atas Persita di pertandingan terakhir. Alhasil, mereka berhak melaju ke perempat final dengan status juara grup, usai mengoleksi 7 poin.

Sriwijaya FC vs Persebaya Usai menang 1-0 atas PSGC Ciamis di laga perdana, Laskar Wong Kito mesti menerima kenyataan pahit, dikalahkan tuan rumah Arema dengan skor 1-3. Mereka pun meraih status juara grup usai menang 2-0 atas Persela Lamongan. Penyerang Sriwijaya, Patrich Wanggai menjadi salah satu andalan di lini depan. Pada laga terakhir fase grup melawan Persela, mantan pemain Persiwa Wamena tersebut menjadi pemecah kebuntuan lewat tendangan penaltinya. Persebaya mengawali

PSM vs Mitra Kukar turnamen dengan hasil imbang 0-0 dengan Martapura, sebelum kemudian tumbang 0-2 dari Persib. Dalam posisi terjepit, Bajul Ijo tampil perkasa dengan meraih kemenangan 4-1 atas Persiba di laga terakhir. Penyerang Persebaya, Pedro Javier sempat mencatatkan diri sebagai top skor, usai memborong empat gol kemenangan ke gawang Persiba, sebelum kemudian disalip Zulham. Tapi, eks pemain Persija Jakarta itu berpeluang menambah catatannya.

PSM tampil perkasa kala melakoni laga perdana melawan Gresik United. Mereka menang telak 3-0. Pada pertandingan kedua, lagilagi PSM memuaskan para penonton dengan menang 2-0 atas Persipasi Bandung Raya (PBR) 2-0. Pada pertandingan terakhir, PSM terlibat pertarungan sengit dengan PBFC, yang berakhir dengan skor 0-0. Kendati demikian, hasil tersebut cukup bagi Juku Eja untuk meloloskan diri sebagai juara Grup D, dengan raihan tujuh poin. Mitra Kukar tak sekalipun meraih kemenangan di fase grup Piala Presiden. Pada laga perdana, Mitra bermain imbang tanpa gol melawan Persita. Sedangkan pada laga kedua, mereka mesti berbagi poin dengan Bali United, usai imbang 2-2. Pada laga penutup, lagilagi Mitra harus bermain imbang, kali ini 0-0 dengan Persija. Namun, hasil tersebut sudah cukup bagi mereka untuk melaju ke perempat final, dengan status runner-up, dan akan menemani Bali United. (ing)

Hujan Bonus Menjelang Perempat Final LOLOS ke perempat final saja, pemain sejumlah klub sudah mendapatkan bonus. Bagaimana jika memenangkan Piala Presiden? Untuk ukuran bonus, apa yang diserahkan Gede Widiade tidaklah terlalu besar. Setelah memastikan Persebaya lolos ke perempat final Piala Presiden, dia merogoh kantong dan

menyerahkan masing-masing US$100 kepada pemain. Hanya setara Rp1,4 juta. Di laga pamungkas Grup A, Persebaya mampu menundukkan Persiba Balikpapan dengan skor telak 4-1. Pedro Javier menjadi bintang dengan memborong empat gol kemenangan Bajul Ijo. Kemenangan ini membawa Persebaya duduk di posisi kedua klasemen dengan poin empat sekaligus memastikan diri menemani Persib ke babak delapan besar. Maung Bandung lolos dengan hasil sempurna tiga kemenangan dari tiga laga. Bos Persebaya, Gede Widiade, memberikan bonus US$100 kepada setiap pemain. Bonus tersebut diberikan karena Persebaya mampu menang dengan selisih lebih dari dua gol.

“Kalau cetak lebih dari dua gol, Pak Gede kasih dolar. Saya nggak tahu dapat berapa. Ini waktunya membagi,” ujar Ibnu Grahan, pelatih Persebaya. Para pemain langsung mendapatkan uang US$100 yang dibagikan oleh sekretaris tim Persebaya, Rahmad Sumanjaya. Tidak hanya Persebaya, penggawa Sriwijaya FC dipastikan bakal diguyur bonus usai memastikan lolos ke babak perempat final Piala Presiden 2015. Direktur keuangan SFC, Yuliar, menyampaikan pihaknya memang telah menganggarkan dana untuk bonus pemain jika lolos ke babak delapan besar. Hanya saja, Yuliar enggan membeberkan jumlah total berapa

besaran nominal yang bakal digelontorkan kepada Titus Bonai dan kolega. “Untuk bonus pemain nominalnya berbedabeda, akan disesuaikan dengan kontribusinya,” ungkap Yuliar. “Dan jika di babak delapan besar nanti, bonusnya akan lebih besar lagi,” sambungnya. Selain itu, tim kebanggaan masyarakat Sumatera Selatan ini bakal mendapat dana segar dari Mahaka Sports and Entertainment sebesar Rp250 juta sebagai match fee , lantaran lolos ke babak delapan besar. “Bonus itu untuk tim, baik yang main atau tidak. Menurut ketentuan ada sekian persen itu untuk manajemen, tetapi itu biarlah, untuk tim saja,” jelas Yuliar.

Sebelumnya, Mahaka Sports selaku promotor turnamen juga memberikan dana subsidi kepada tiap peserta untuk biaya transportasi selama berlangsungnya babak penyisihan grup. Terkait itu, Yuliar menegaskan kalau mereka sudah menerimanya. “Semuanya sudah dibayar Minggu kemarin. SFC juga tidak ada masalah, uang untuk pemain juga sudah dibayarkan,” tegasnya. Untuk melakoni babak delapan besar, manajemen tim Laskar Wong Kito masih berharap sokongan dana dari pihak sponsor yang selama ini mendukung tim seperti Bank SumselBabel dan PT. Bukit Asam. “Apalagi momennya pas, bisa jadi kami buat kontrak baru,” jelasnya. (ing)


www.inilahkoran.com

MINGGU, 13 SEPTEMBER 2015

IKLAN BARIS

BERLANGGANAN?

022- 6127 865 SMS : 022 6171 1593

TARIF IKLAN

Iklan halaman 1 FC Banner di atas lipatan FC di bawah lipatan Display Full Color (FC) Display Black White (BW) Kolom Baris

INFORMASI PEMASANGAN IKLAN HUBUNGI ICA 0859 7405 6108, TORIZA 0821 2666 8011, RHESA 0858 6320 0116, AZIR 0812 3109 0066, YOGI 0819 1019 6415, IVY 0817 22 8704, BALKIS 089627453217, AHMAD 087885793898

Rp 65.000/mmk Rp 55.000/mmk Rp 40.000/mmk Rp 30.000/mmk Rp 25.000/mmk Rp 15.000/baris

(min 2 Baris max 10 Baris)

B7 BIRO JASA

RUPA-RUPA

BIRO JASA ASTINA Melayani: Perpanjangan STNK, SIM, mutasi & BBN dlm/luar Kota. Tlp: 92700876 Jl Amir Mahmud No 22 Cibabat, Cimahi

AHLI BANGUNAN

RENOVASI RUMAH Bikin canopi, pagar teralis, kitchen set. Hub: Roni 022-70808222

L230214

L140314

ALISA JAYA Bengkel Las Listrik. Mengerjakan Pagar Tralis, Besi, Tempa, Pintu, Handerson,Dll. Mnrm Las Pangglan JL. Trs Cikajang Ry Antapani No77A Tlp: 085324207815

Antar courier melayani city courier. Antar jemput barang maupun ­dokumen, pesan makanan, obat/apotik. Antar jemput anak sekolah. T: 0251-8393969/081804977141/081806680093 B120715

BIRO PERJALANAN

L260214

AHLI GIGI

“SEMPURNA” Ahli gigi palsu. Trm panggilan psng & perbaikan gigi palsu Bahan bagus bergaransi. Jl Margacinta No 182. Tlp: 7511975/081573779222

“Xpressair” Terbang Hemat & Nyaman. Langsung dari Bandung ke Padang, Palembang,Pontianak, Lampung Hub: (021) 500-890 / www.xpressair.co.id B100215

L260314

TIANET COMPUTER SYSTEM Sales, PC hardware, notebook, networking, service, upgrade. Jl Sidomukti No 99D Sukaluyu Bdg. Tlp:2516921/2504980/70776921

L220314

“RAVI DENTAL” Ahli pasang gigi. Trm panggilan cepat, murah, bergaransi. Jl Dr.Junjunan No 83 Pasteur. Tlp: 022-70223271/085222202352

PROMO KREDIT Elektronik&Furniture, TV, LCD, LED, Kulkas, Kursi, Lemari, Sring Bed Dll. Syarat KTP & KK. Tlp: 022-92092939/087822637736

KAFE

D’COFFE CAFÉ Dengan menu utama kopi MD PLAZA LT.2 A

KARTU KREDIT

ETALASE

L070314

KEPERLUAN MOBIL MOTOR Terima Cat Oven Per Panel 250rb, Salon Mobil 100rb 1 Hari Selesai Wetlook Bergaransi Tlp: 022-93613435

AKSESORI

DUNIA PAYETTE Grosir/eceran, aneka renda2 & payet/accessories. Pasar Baru Lt 2 Blok A 2 No 9. Tlp: 022-4245778/0817707771

B140315

L270314

ELSI JUAL: Accesories , Kerudung & ­ Aneka pakaian dalam Pria & Wanita. MD PLAZA Atrium LT.Dasar 00

AKUARIUM

FESYEN

Ting-Ting Colection Menjual Macam2 Busana Muslim, Muslim modern, gamis, kaos korea, hongkong, rok hamil, Dll. Tlp: 022-4246006 BB 29A49207. Lt 3 Blok C2 No 16-17 Pasar Baru L010314

MIAOW AQUARIUM SEDIA: Beraneka Macam2 Ikan Hias Air Tawar, Aquarium,Makanan, Obat2an Ikan. Sadang Tengah III No 26 Sadang Serang Bandung Tlp: 022-2503112 L080114

“LILI AQUARIUM” Menjual Rupa2 ikan hias & akuarium. Jl Kebon Kawung No 25 Bandung Tlp: 081320654583 @: www.liliaquarium.com

MEDWAN JEANS Menjual bahan2 jas, jean, loreng, aska & menerima jahitan. Pasar Baru Lt.2 C1 No 1,2. Tlp: 022-4245700

ALAT HIBURAN

“RAJA DVD MOVIES” Sedia Bermacam2 DVD, MP3, VCD, Komplit. Hrg Mrh. Grosir&Eceran MD Plaza No 316-317 Lt3 L190314

ALAT MUSIK

“WARSEN MANG DIMAN” Pengrajin alat2 karawitan sunda, kacapi, gamelan, calung, kendang, alat kasidah & nasid. Terima service. Jl Soekarno Hatta (Sekelimus) 577. Tlp: 087823631555

TOKO KAMIDIA Menyediakan pakaian, kerudung & manset. Pasar Baru Lt 1 Blok A2 No 35-36, Lt D2 Blok K No 30-31. Tlp: 022-4246517/0812207018888 L200414

THREE G Menjual bermacam2 bahan batik modern & ­tradisional, menerima jahitan (tailor). Pasar Baru Trade Centre Bdg Lt.2 BI No 47, 52 & 42. Tlp: 022-424577/4245769

L160214

BAHAN BANGUNAN

“JATI ALUMUNIUM” Terima pesanan/panggilan buat ­macam2 kaca, etalase, kusen ­alumunium, rolling door, folding gate, dll. Jalan Babakan Jati I No 88 Kircon. Hub: Dadang Tlp: 085320072196 L040214

SEROJA JAYA Jual busana muslim 2 in 1, 3 in 1, kebaya, sarung laki2, sarimbit, Dll. Tlp: 08122359263 Pin: 266DF80A Hilus H L200414

MAESTRO COLLECTION Grosir & Eceran Macam2 Jaket, Switer, Jaket Kulit Asli, Jas Asli, Kemeja & Kaos. Pasar Baru Lt. 3 Blok A2 No. 18-19-20. Tlp: 022-4245804 L020114

“UMMY FASHION” SEDIA: Sarimbit & Non Sarimbit. Pasar Baru Lt. 4 Blok C No. 8F. Pasar Baru Lt. 3 Blok C2 No. 20G. Tlp: 081220281174 ABAY JERSEY Jersey Grade ORI Cuma 100Rb/Pcs Jl Rmh Sakit No 55 UBER SEDIA:Stelan Futsal, Cutting Polyflex,Dll Hub:081210582898 BB 746F90D9

“PERKASA MOTOR” Variasi, spare part, tune up, strum accu. Tlp: 022-6676579 / 081320226629 L180314

“DYLLY VARIASI” Trm Psng/Service remote control, kaca film, ornamen, power window, tape mobil, bungkus jok, dll. Jl Ters Kircon No 359 Bandung. Tlp: 022-7311960 L110214

BINATANG

BINTANG PETSHOP Terima mandikan hewan kesayangan anda & aneka macam cat/dog food GRATIS delivery Hub: 081395055052 pin BB.2BB1951E Jl.gegerkalong hilir NO.107 B2401014

L130114

“WINS COLLECTION” Menerima pesanan/menjual busana ­muslim, menerima jahitan pria & wanita. Jl Cipalago Girang No 42B (Samping ­Angkasa) T: 022-76126573/082128284949 Pin BB 235F6BF8 L200214

“ZELFANNY FASHION” Busana Muslim Dewasa & Anak2, ­Accesories. Berbagai macam Kerudung dengan Harga Grosir. Pasar Baru Trade Centre Lt. 3 Blok A1 No. 07 Tlp: (022) 61121616 L311213

BIRO JASA

BIRO JASA “MAJU” Terima Pengurusan : STNK, SIM, KIR, Mutasi ­Se-Jabar, ­Pasport, PT, CV, SIUP (Antar Jemput) Jl Pungkur No 34 Bdg TLp: 022-91548873/ 081320100546 L250314

KOMPUTER

CV. GLOBAL INTI PERSADA Mnrm: Refil toner/tinta, service printer, recycle, compatible toner cartridge printer MURAH, berkualitas. Antr/jmpt GARTIS. Jl Cibeunying Kolot 98A Bdg. Tlp: 022-2517604/081573098806

KIOS

Over kontrak kios/toko & isinya jl. raya ciomas dpn perum vila ciomas indah. dekat kecamatan ciomas.tmpt strategis, omset bagus & rame, angkot 24 jam. Hub 085890081234 B070315

Jual kos2an 6 kmr 2 kmr mandi, wilayah Jatinangor depan kampus IKOPIN hrg 300jt Hub : 082115382283 / 08122040404 B100815

KURSUS

FAV MUSIC & EDUCATION COURSE Jl Artileri No 4A Sangkuriang-Cimahi Tlp/SMS: 085221518821, Email:fitriavoice@ymail.com FB: Fitria Voice, Twiter: @FAVmusic

AMANAH MUSLIM Aneka: Garment Perlengkapan Muslim & Haji Produk Dalam/Luar Negeri Pasar Baru Trade Centre Tlp: 022-4245939/08156172083 L281213

“BUANA BARU” Kursus mengemudi, Anda blm bisa ­nyetir? D ­ atanglah pada kami dgn instruktur berpengalaman & teknik2 ­tertentu. Dijamin anda bisa.Jl Trsn Bubat No 105 Tlp: 022-708040571/7538047 L260314

LOUNDRY

B170314

B050415

SUZUKI

Terima Pesanan “SELIMUT SALUR” Hub: 081224268549 & 61608169

PENDIDIKAN

TK FAJAHIRA Jl Trs Pasir Koja No 11 BDG. Hub: 082130197471 Masnah Aliyah, S.Pd

231213

B170315

Kuliah Cepat, Singkat, Resmi, Legal dan Terakreditasi LANGSUNG IKUT WISUDA Hub: 081290899199

MEBEUL

“NUSAWANGI” Wood Processing & Trading Menerima Pesanan Kusen, Pintu, Meubeul & Menjual Kayu Sebrang & Lokal Jl Ters Jkt No 7, Jl Cisaranten Kulon No 112 Bdg TLP : 7205973/08122450500/61666767 L070114

ACEP MEBEUL Menerima Pesanan & Service Kursi,Lemari, Kitchen Set Dll. Hub Acep Koswara Jl Sukasirna No 107/208 Rt 06/03 Bdg. Tlp: 082121888308 L070114

MODAL

Otomotif KKB Jaminkan bpkb dr thn 92 up truk minibus gratis angsuran. bisa yang masih kredit. solusi keuangan.proses cpt mudah. Hub: 081287612384, 87873262882,08561172025 B300315

Pinjaman Dana Tunai jaminan BPKB motor & mobil. Hub: Firman 0821 1997 6060

PERCETAKAN

“MC ABADI “ Percetakan dan ­Souvenir Promo), Payung, Mug, Jam Dinding, T-Shirt,Pin,Ballpoint, dll. Jl Margacinta No.28 Tlp.022 70873660. Email: mcabadiprint 64@gmail.Com L220314

“BIRDNEST” Cutting sticker, sanblast, ID card. Murah & cepat, harga bs nego. No limit. Bahan : Oracal, kiwalite, ablaze, dll. Hp: 085315320006 BB. 2625CB19

B070215

L080314

Butuh Dana Cepat “Kami Solusinya” BPKB Mtr Th’90 Up Persyaratan ringan,tanpa survey langsung cair, Bisa semua plat nomor. Hub: Benny 02292487993/083807098821/ 087825598236/082127653899

L070314

PIJAT

“PIJAT NETRA JASA” Jl Ibrahim Ajie Parabon IV No 9 Kircon (Blk Carefour) Tlp: 022-7563749. Melayani pijat kebugaran pria & wanita, facial ­massage, penyembuhan, luluran. Bisa utk Ibu hamil. Buka Jam 09.00-22.00

BPR Mitra Kanaka Terima jaminan BPKB Mbl’88 Up, Mtr’00 Up, AJB Sertifikat. Hub: Bp. Nana Jl Rmh Sakit (Ruko Angrek Residence A No BC Uber) 081394423191/022-95677090 L040314

Anda Bth Dana Cpt Jmn BPKB Mtr’97Up Mbl’87 Up. Proses Cepat T:93366917/087822002338/ 089683552580 “PINJAMAN DANA” Jaminan BPKB ­Mobil/Motor. Tanpa Survey. Aplikasi di Jemput. Hub: 022-61687828/081321705119 Iman

B120515

“Solusi Dana Cepat” 1 Jam cair Jaminan BPKB mbl Th’90 Up/85’Up. Bisa take over. Pt MDPU F mncr mrktng (emo) mtr Penghasilan tnggi tak terbatas. Ijazah min SMP. Hub: Iwan Priyanto T: 022-92788674/085221422152 L110214

MODAL

“PINJAMAN DANA TUNAI LANGSUNG CAIR” Jaminan BPKB Mtr Th’04 Up Mbl Th’97 Up bs take over. KSP Berkah Waluya. Jl Margacinta No 96B ­ Hub: Panpan/Yayan 61562128/96056383

OPTIK

OAKLEY QUANTUM & OAKLEY MAGNUM Untuk sepeda. Termurah, Hrg Rp 195 rb 6 lensa. Jl Kadipaten RY No 48 Antapani Bandung. Tlp: 082115608380

REPARASI

SERVICE PANGGILAN AC, kulkas, mesin cuci, water heater, solles, solarat, tv, dispencer, Dll.Jl Logam Belakang No 24 Bubat. Tlp: 022-61074997 L140314

RUMAH

DIJUAL:Rumah Strategis dkt kampus RSHS Jl.Paskal Gg H Junaidi 182A/65 Rt02 Rw 11 2Lnt, 105m2, Lb 90m2, 5KT. Sertifikat. Hub: 087825280405/ 081220019197 B260715

Dijual Cpt Rmh 2Lnt, 10Tbk, 5KT, 4KM, 2Kios, PDAM, Sumur.Strategis, Lokasi Pinggir Jalan Hub: 081388796829/083875318729

L220314

SPYROZ Grosir & Eceran Kemeja, Kaos, Jaket Otomotif Jersey & Jaket Grade Ori. Menerima Pesanan. Pasar Baru Trade Centre Lt 4 Blok B1-19 Bandung Tlp: 087821078885

UMROH

NIKAH di mekah + umroh + bln madu Thailand paket 3 orang (pengantin,wali) U$D 7800 HUB. 0822 1407 9583, 0812 8443 4047 B311014

VILA

Sewa Villa/hari Plus kolam ­pancing ikan. Daerah Lembang/Maribaya. Tlp: 2034593. Harga NEGO L230214

MOBIL HONDA

Promo Discount, Honda Mobilio, Brio, Jazz, Hrv DP + cicilan ringan + discount menarik Hub: 081320344603 B040915

“VON” Salon Terima make up, perawatan kecantikan+pemutih’beauty and ­healty, terima rias pengantin,dekorasi, poto pra wedding,video, jahitan jas pria, kebaya, busana wanita Jl Rd. Ganda Cimindi Tlp: 082118474101/087823100003/02291186967 L070314

SERBA SERBI

Depot air minum isi ulang “ANNISA” Bisa di antar. Perum Sarijadi Blok 23 No 42 BDG. Telp: 022-2003233 L070314

SERVICE

Service: Laptop, Printer, LCD. Antar-Jemput Hub: 0817433446/087821167882 241013

TANAH

Jual tanah Kavling Bogor kota Jl. pahlawan lt 232 m2 SHM blok A6 3,8 juta/m2 nego Hub: 0857 11 93 4941

L040414

“HADII OPTIKAL” Periksa mata gratis,trima resep dokter, paket Frame+ Lensa Rp.150 rb (Promo) Softlen warna 6 bln 50 rb. Jl.Margacinta No. 50. Tlp.022 61675982 / 08124841369. Pin 221E24BB

B150115

TOYOTA

Semarak Toyota Dealer Resmi, agya DP 15jt, avanza DP 20jt. Tukar tambah semua merk mobil. Hub : Didi 082121917097 B270315

TOYOTA HOT OF agya Dp 25jt cicilan 1,7jt x 47 avanza Dp 30jt cicilan 2,7jt x 47. TLP: 0822 1918 6646

L291213 L290214

L210214

“LILY BLAZER” Macam2 Blazer dgn Model terbaru, Terima Pesanan Grosir & Eceran Pasar Baru LT.3 B1 33-35,39 LT.4 B1 20 (BDG) Tlp: 081802080271/022-91901478

B140715

ERTIGA Angsuran 3,2jt Pickup DP 7jt. Hub: 082182181164 Pin: 748FAB03

L220614

SALON

Anda Punya Masalah KK/KTA bisa kami bantu hanya bayar 30% dr tagihan terakhir hutang lunas 100% LEGAL Hub. Rahma 083896542329/021-97123118

00

KEDAI DJ SHISHA & Distributor Perlengkapan Shisha Rokok Timur Tengah dan Franchise untuk Melengkapi : Cafe, Bar, Club Hub: 083816201002 BB 20E2B94A

Baru! R3 dp 20jtan, wagon dp 15jtan, PU dp 7jtan proses cepat, bonus menarik, aplikasi d jmpt Hub: 081223915054/087722014441

L311213

180715

130114

L180214

Mr. ABRAHMAN JUAL: Sepatu & Sandal kulit MD PLAZA LT.2 B.211 / 089617569077

Tutup kartu kredit/KTA hanya 30% dr tagihan terakhir. Tunggakan lunas,100% legal Hub: 081320338733

Terapi dahsyat dua ustadz. Obati: amandel, stroke, asam urat, diabetes, sakit mata dgn cepat. Jl Jalaparang/Jl Rereng Wulung No 8 Sukaluyu Surapati Bandung ­­ Tlp: 93203839/082120995533

L040314

“BUDI BIKE” (Cabang Kurnia) Bicycle Accesories, sparepart, service Jl ­Kiaracondong No 405 Bandung Tlp: 08122317165

L090114

L260314

Anda Butuh Dana Tunai? Kami siap membantu Untuk pendidikan sekolah & renovasi rumah. Hub: 022-91281380/087822590666

TOKO TAS BRANDY Grosir & Eceran: Tas Pesta, Dompet Wanita/Pria, Tas Import Lt 5 Blok A2 No 06-07 Tlp: 022-4246788 L220114

B110415 L161213

L160214

Rumah Belajar “MUTIARA BUNDA” Mnrm Siswa/i Ayah Binda Dlm Prog. PAUD : 1)Day Care 2)Fullday School 3) Koder/TK 4)Pelatihan Pengelolaan Sampah2 & Kewirausahaan Hub: YUYUN 022-91372022/085860148455

NISSAN

NISSAN MARCH DP 15jt, G.LIVINA DP 27jt, EVALIA DP 29jt DATSUN DP 18jt, PROSES Cepat Bonus OK. Hub: 0822-4041-1154

Peluang Usaha Era Digital 2014. DAFTARKAN No HP anda jd sarana + pnghsln 50rb-600rb/hr. diprogram teknologi dari VSI Ustd Yusuf Mansur. Tnp ganggu aktivitas, siapapun & dimanapun. www.klikvsi.com. Hub: 082371712228 BB 2302324

00

B230414

B060915

00

KLAPERTART Kak YEN Sedia Klapertart Original & Klasik, Tanpa Rhum, Tanpa Pengawet. ­HALAL. Jl. Kalijati Raya No. 26 ­Antapani Tlp: 087825459969

L210214

L281213

CHANDRA SPORT Promo Jersey KW Thai Grade ­­Ori/­ Player Issue 1 Pcs: 115,3 Pcs: 105, 6 Pcs: 95. Sedia: Jersey Futsal, Print Club 7 ­ Star - Multy Sport. Hub: 085624862326, BB 30D430DA

MAKANAN

JAJANAN MALAM Nasi Goreng Anglo, Ikan Bakar, Sate Padang, Bubur Jalaprang, Baso Tahu, Sosis, Otak-otak, Ronde Jahe, Soft Drink Jl. Dr Djunjunan No 126-128 Bandung Telp: 022-2060112 - 2021312

L180214

KLINIK THERAPY HERBAL “HIMALAYA” Spesialis mata & ambein tanpa operasi. ­Mengobati: Katarak, rabun, gloukoma, ­slindris, min, plus Dll. Buka: Senin s/d Minggu termasuk hari libur. Tlp: 022-61316971

L260114 L020114

Dibutuhkan: Pengemudi Pnglmn, Min. SIM B1 Umum, Max 45 Th, Walk In Iterview/Kirim Ke: Jl. Dipatiukur No.53Tlp : 082120650616

L200314

TOTOK CAHAYA & BEAUTY THERAPIS Melayani: Totok muka, Badan, Refleksi, Sulam Alis-bibir, make up & buka aura. Jl Uranus B3 No 35 A Mrghy Ry Bandung. Tlp: 081395284005 BB 24D76EA1

KOST

L260214

BENGKEL

KESEHATAN

MADU PAHIT SUPER AL-MAHAZ Menurunkan koresterol & mempercepat penyembuhan diabetes melitus Hub: 081320042025

L200414

L180314

“SUNDA CREATIVE” Menyediakan alat musik tradisional, gamelan besi,kuningan,perunggu,angklung, calung,kecapi,rebana,marawis Dll. Jl Soeta No 3 Bandung Tlp: 022-91120804/081910000400 BB 22DB3E13. aditrax@gmail.com

CV. Barokah Menyediakan & menyewakan: Alat2 pesta ( tenda, kursi, panggung, dekorasi ) & Peralatan catering. Jl Cibeunying Kolot RY No 13/15 Cigadung. Hub 022-2500548/08112208361

L010314

CHANDNITYA Harga grosir kain sate, songket tulis francis, korea & batik. Harga & kualitas terbaik. Tlp: 4246197. Pasar Baru Trade Centre Lt 2 Blok D1 No 11-12 L200414

L200314

L200114

L180314

JUAL 4 GEROBAK,ETALASE & KULKAS,FREZEER. COCOK YG MULAI USAHA KULINER, FCOPY, KONTER HP, SEMBAKO. BS BELI SATUAN. Jl.Ry ciomas sblh tkg cukur dpn perum. Vila ciomas indah dkt kec. Bogor HP. 085890081234.

Dibutuhkan segera, Marketing Fashion Show Hijaber, perempuan usia 20-35 tahun. Hubungi 085956692277

B150615

Tutup kartu kredit/KTA dgn jalur pemutihan hny byr 30% dr tagihan, hutang lunas. Hub: 082318401081 jeksen

HONDA

DP SPECIAL!! 100%BARU! MOBILIO DP 15JT/ANGS 3,8JT, BRIO 21JT/ANGS 2,6JT. Free Kc.Film. INDENT BR-V NOW! INFO:081322420572

B130414

B080815

00

TOKO

PELUANG BISNIS TERBAIK KAYU JABON Dengan Modal 700 Berpotensi Jutaan ­Rupiah. Hijaukan Bumi, Selamatkan ­Lingkungan Dengan Hutan Tanaman Rakyat Hub: 081322810849

LOWONGAN KERJA

KEPERLUAN PESTA

L110304

Dicari segera inverstor untuk pengembangan usaha travel wisata, bagi hasil. Minat serius Hub: 085974322203 BB: 22E19162

L190114

L240214

L260304

PELUANG USAHA

“SIMPLY FRESH” Laundry 237 Kilat, Bersih Wangi & Rapih. Terima Pick Up & Delivery. Jl ­Margacinta No 99. Mustika Hegar Regency RB 4. GARANSI Tlp: 022-61118080.

L191014

ELEKTRONIK

“SAMSUDIN” Ahli Gigi Palsu, terima panggilan pasang & perbaikan dengan harga murah kwalitas bagus. Jl Batu Api No. 9 (dkt lampu Merah Bubat) Tlp.082117549000/0817624517. Pin BB5J7B50B5

LOUNDRY

FESYEN

MITRA JEANS Mnrm Psn: Celana, kemeja, jaket, rompi, seragam kantor partai besar/kecil. Sedia bahan jeans, katun, kanvas, cino, lea, yapan dril, street. Jl Pelesiran Taman Sari No 89 Bandung. Tlp: 081320010912.

B030415

TEKSTIL

SHEKINAH TEXTILE Jual macam2 textile grosir & eceran kualitas No 1. Pasar Baru Trade Centre Lt 1 Blok D2 No 1C. Tlp: 022-4246050 L200414

B040415

MOTOR LAIN-LAIN

“DINA MOTOR” Jual Beli Motor BeLas Tukar Tambah, Cash & Kredit Hub: DENI HIDAYAT. Jl Parakan Saat 5A Telp: 022-91589761/ 085320880090 L250314


REPUBLIK BOBOTOH

MINGGU, 13 SEPTEMBER 2015

B8 INILAH/RIANTO NURDIANSYAH

RATU & PERSIB ANIMO sepak bola wanita di negeri ini memang belum setara pria. Namun tak menyurutkan motivasi Ratu Tasya Cantika mengembangkan karier di dunia si kulit bundar. Oleh : Rianto Nurdiansyah

R

atu pernah mencatatkan namanya sebagai pemain di tim nasional (timnas) Indonesia U-14. Apa yang membuat gadis kelahiran Bandung 25 Juni 2002 ini cinta mati pada olahraga yang memang didominasi kaum pria ini? “Waktu kecil pernah diajakin nonton Persib sama keluarga, keseringan akhirnya jadi suka sama sepak bola,” kata Ratu kepada INILAH di Lapangan Ciujung, Jalan Supratman Kota Bandung, belum lama ini. Rupanya, Ratu yang juga siswi SMP 43 Bandung ini punya pemain favorit. Gelandang impor Persib Makan Konate adalah salah satu pemain yang dia idolakan. “Kalau di Persib paling Makan Konate idolanya, suka saja gaya mainnya. Kalau dari luar mungkin pemain Manchester United, (Wayne) Rooney,” ungkapnya. Soal posisi, Ratu memilih menjadi seorang striker. Karena ada kebanggaan tersendiri jika bisa mencetak gol ke ga-

wang lawan. “Kalau posisi saya di striker, soalnya ingin cetak gol yang banyak,” tekad 13 tahun ini. Sebelum memantapkan karier di sepak bola, Ratu pernah menjajal olahraga basket. Namun tak cukup lama, sebab dia anggap kurang menyenangkan. “Persaingannya kalau di sepak bola enggak terlalu ketat kalau buat cewek. Kan di Indonesia masih jarang juga, jadi untuk ke depannya lebih mudah,” bebernya. Sementara itu, Nung Haryati mengaku tak pernah menentang mimpi anaknya tersebut untuk menjadi pemain sepak bola hebat. Walaupun kata dia, bidang yang digeluti Ratu memang identik dengan mengandalkan kekuatan dan otot. “Iya biasanya kalau wanita kan modeling, tapi kalau saya enggak (menentang). Tapi mendukung saja selama kegiatan itu positif, dan kebetulan sayanya juga suka,” ungkapnya. Nung pun tak khawatir prestasi anaknya di sekolah menjadi melempem, lantaran padatnya jadwal bermain sepak bola.

Persaingannya kalau di sepak bola enggak terlalu ketat kalau buat cewek. Kan di Indonesia masih jarang juga, jadi untuk ke depannya lebih mudah. Ya selain bergabung dengan Sekolah Sepak Bola (SSB) Queen, Ratu pun mengikuti ekstrakulikuler sepak bola putri di SMP 43 Bandung. “Sekolah juga mendukung, karena nama sekolah jadi harum juga. Prestasi sekolah alhamdulillah juga baik,” pungkasnya. (ddy)

Buntut Sanksi FIFA, Urung ke Vietnam MIMPI Ratu untuk membela timnas U-14 di Piala AFC 2015 pupus, seusai sepak bola Indonesia dijatuhi sanksi FIFA. Jelas kecewa, pasalnya sanksi itu diberikan selang sehari sebelum dia menyambangi Vietnam. Kejadian itu tidak membuat dia berkecil hati. Malahan Ratu kian terpacu mengasah kemampuannya dengan bergabung di SSB Queen yang notabene dihuni kaum hawa. “Kemarin masuk timnas putri U-14, tadinya mau ke Vietnam keburu di sangsi FIFA. Nyesel sih, tapi tetep harus berusaha,” katanya. Hal ini diamini pula Nung Haryati, yang kecewa lantaran anaknya tak bisa manggung dalam event internasional. “Kemarin terakhir mau ke Vietnam, pas mau berangkat sangsi FIFA malamnya turun, ya langsung coret,” ungkapnya. Nung berharap penuh, anaknya bisa memberikan kontribusi besar kepada sepak bola wanita di Tanah Air. “Ke depannya mudahmudahan sepak bola wanita di Indonesia bisa jadi bangkit lagi,” harapnya. (rianto nurdiansyah/ddy)

RATU TASYA CANTIKA


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.