Kinerja Wakil Rakyat Anjlok

Page 1

JUMAT 17 MEI 2013

INILAH GRUP : INILAH KORAN PORTAL NEWS : WWW. INILAH.COM, WWW.INILAHKORAN.COM, WWW.YANGMUDA.COM WWW. JAKARTAPRESS.COM MAJALAH: INILAH REVIEW

liputan khusus

PROPERTI

>> e-Paper inilahkoran http: //www.inilah.com/ikoran

BACA HALAMAN 15 >16 > 17 > 18

Dari Bandung untuk Indonesia

EDISI NO 181 TAHUN II/2013

RP 2.000

REDAKSI /IKLAN /SIRKULASI : JALAN TERUSAN PASTEUR NO 167 BANDUNG TEL 022-6127865 (HUNTING), 022-6127793 (REDAKSI)FAX

022-6127769E-MAIL: inilahkoran@inilah.com

Kinerja Wakil Rakyat Anjlok Di tengah banyaknya wakil rakyat yang berniat ‘melanjutkan’ tugas, setumpuk pekerjaan mengadang. Di DPRD Jabar, 29 raperda menanti pengesahan. Akankah terwujud tahun ini?

DATA PROGRAM LEGISLASI DAERAH PROVINSI JABAR TAHUN 2013 RAPERDA PRAKARSA DPRD: 1. Pengelolaan dan Pemanfaatan Jasa Lingkungan 2. Kota Layak Anak 3. Pelaksanaan Fungsi Pengawasan DPRD

I

barat magnet, kursi wakil rakyat seolah tak pernah kehilangan daya tarik. Entah itu di kota, provinsi, mau pun nasional. Tak terkecu­ ali wajah-wajah lama. Meski masih aktif bertu­ gas, mereka kini mulai sibuk menyiapkan diri. Sasarannya, tentu saja Pemilu Legislatif (Pileg) 2014 mendatang. Aksi mereka berlomba ‘melanjutkan’ tugas, mendapat sorotan. Kinerja para wakil rakyat, terancam anjlok lantaran sibuk melengkapi berkas, atau bersama konstituen. Kritikan pedas pun meluncur dari Asep Warlan Yusuf. Menurut Asep, seharusnya wakil rakyat fokus menjalankan fungsinya. Pengamat politik dari Universitas Parahyan­ gan (Unpar) itu mengaku prihatin.

RAPERDA PRAKARSA GUBERNUR: 4. Zonasi Pesisir dan Pulau-Pulau Kecil 5. Perubahan atas Peraturan Daerah Nomor 8 Tahun 2006 tentang Jasa Konstruksi 6. Perubahan Bentuk Hukum PD. Jasa dan Kepariwisataan Provinsi Daerah Tingkat I Jawa Barat menjadi Perseroan Terbatas 7. Pendirian BUMD yang Bergerak dalam Bidang Minyak dan Gas Bumi 8. Penyelenggaraan Perlindungan Penyandang Disabilitas 9. Bangunan Gedung 10. Raperda tentang Perubahan atas Perda Provinsi Jawa Barat Nomor 20 Tahun 2008 tentang Organisasi dan Tata Kerja Sekretariat Daerah dan Sekretariat DPRD Provinsi Jawa Barat 11. Raperda tentang Perubahan atas Perda Provinsi Jawa Barat Nomor 21 Tahun 2008 tentang Organisasi dan Tata Kerja Dinas Daerah Provinsi Jawa Barat 12. Raperda tentang Perubahan Kedua atas Perda Provinsi Jawa Barat Nomor 22 Tahun 2008 tentang Organisasi dan Tata Kerja Inspektorat, Bappeda, Lembaga Teknis Daerah dan Satuan Polisi Pamong Praja Provinsi Jawa Barat 13. Raperda tentang Perubahan atas Perda Provinsi Jawa Barat Nomor 23 Tahun 2008 tentang Organisasi dan Tata Kerja Rumah Sakit Daerah Provinsi Jawa Barat 14. Raperda tentang Perubahan Kedua atas Perda Provinsi Jawa Barat Nomor 24 Tahun 2008 jo. Nomor 16 Tahun 2011 tentang Organisasi dan Tata Kerja Lembaga Lain Provinsi Jawa Barat 15. Ketenagakerjaan 16. Pelayanan Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia di Jawa Barat 17. Rencana Pembangunan Jangka Menengah (RPJM) Daerah Provinsi Jawa Barat Tahun 2013-2018 18. Pengelolaan Sumber Daya Air 19. Penyertaan Modal Pemerintah Provinsi Jawa Barat pada Perusahaan Daerah Jasa dan Kepariwisataan 20. Penyertaan Modal tPemerintah Provinsi Jabar pasda BUMD di Bidang Minyak dan Gas Bumi 21. Perubahan bentuk Hukum PD.BPR LPK Garut Kota menjadi PT. Bank Perkreditan Rakyat di Kabupaten Garut, PD. BPR LPK Jalancagak menjadi PT. Bank Perkreditan Rakyat di Kabupaten Subang, dan PD. BPR LPK Warungkondang menjadi PT. Bank Perkreditan Rakyat di Kabupaten Cianjur 22. Penyertaan Modal Pemerintah Provinsi Jawa Barat pada PT. BPR di Kabupaten Garut, PT. BPR di Kabupaten Subang, dan PT. BPR di Kabupaten Cianjur 23. Penyertaan Modal Pemerintah Provinsi Jawa Barat pada PT. Bank Jabar Banten Syariah (Bank Bjb Syariah) 24. Pembentukan BUMD dengan bentuk Hukum PT di bidang BPR Syariah 25. Pembentukan BUMD di bidang Pembiayaan Infrastruktur 26. Perubahan atas Perda Provinsi Jawa Barat Nomor 11 Tahun 2002 tentang Penebangan Pohon pada Perkebunan Besar di Jawa Barat 27. Raperda tentang Penyelenggaraan Perkebunan 28. Penyelenggaraan Kehutanan 29. Tata Cara Penghapusan Piutang Pajak Daerah dan Retribusi Daerah

>> bersambung hal 11

Tahukah Anda

Cahaya Pengaruhi Tidur TIDUR nyenyak sangat penting bagi tubuh dan kesehatan. Untuk itu, harus diciptakan lingkungan yang kondusif, salah satunya dengan mematikan lampu atau hanya menggunakan cahaya redup. Bagaimana cahaya bisa memengaruhi pola tidur? Sebenarnya, banyak hal bisa memengaruhi pola atau kualitas tidur serta mengganggu ritme sirkadian tubuh, cahaya salah satunya. Soalnya siklus ritme sirkadian tubuh mengatur proses biokimia, fisiologis, dan kimia dalam tubuh. Ritme ini secara khusus dikendalikan oleh hipotalamus di otak kecil yang menerima semua sinyal yang diterima retina mata. Retina sendiri memiliki banyak sel yang peka terhadap cahaya, yaitu sel yang merasakan cahaya dan mengirimkan sinyal ke otak untuk memberi petunjuk apakah hari masih siang atau sudah malam. Lampu di kamar akan memancarkan sinar, yang dengan cepat diserap sel peka cahaya di retina. Selanjutnya, sel-sel ini mengirim sinyal ke otak dan menyampaikan pesan bahwa hari masih terang atau siang. Jika terpapar cahaya terus-menerus saat tidur, semakin lama waktu tidur seseorang akan makin tertunda dan membuat tubuh terjaga lebih lama. (*)

TAK MAU JALANI RITUAL SHANDY Aulia memilih lebih banyak berdoa dan minta keselamatan kepada Tuhan dibanding melakukan ritual khusus, seperti berpuasa, dimandikan air kembang, dll. >>BACA HAL 10

UJIAN HILTON

INFOGRAFIS: INILAH/SALMAN FARIST

KEMAMPUAN Hilton Moreira akan diuji. Dia disiapkan berduet dengan Sergio van Dijk saat menjamu Persepam MU, Minggu (19/5). >>BACA HAL 13

Dua Srikandi Ramaikan Pemilihan Bupati Subang

Nina Nurhayati

Atin Supriatin

INILAH, Subang – Jilbab hitam itu menutup wajah Atin Supriatin, Kamis (16/5). Di Kantor KPU Kabupaten Subang, dia duduk mengha­ dap meja. Ketua DPRD Kabu­ paten Subang itu siap mengisi formulir. Sesekali dia melambai­ kan tangan ke arah wartawan. Atin datang bersama Nina Nurhayati, istri mantan Bupati Subang Eep Hidayat. Keduanya mendaftarkan diri menjadi calon Bupati dan Wakil Bupati Subang dari jalur perseoran­ gan. Atin maju sebagai bupati, sedangkan Nina mendampingi­

nya menjadi wakil bupati. Pasangan Srikandi itu datang ke KPU Kabupaten Sub­ ang sekitar pukul 14.15 WIB. Atin tampak mengenakan pak­ aian serbahitam dan Nina baju padanan cokelat. Atin sendiri, selain Ketua DPRD Kabupaten Subang, juga tercatat sebagai Sekretaris DPC PDIP Kabupaten Subang. “Tim sudah sepakat meng­ usung Ibu Atin sebagai calon Bupati Subang.” >> bersambung hal 11

Polisi Sebar Sketsa Pelempar Bom Tasik

INILAH/BAMBANG PRASETHYO

MISTERI: Siapa sesungguhnya Salim, pelaku pelemparan bom ke kantor polisi di Tasikmalaya, masih misterius. Polisi pun menyebar fotonya.

INILAH, Bandung – Tekateki itu masih belum terjawab. Siapa sosok Salim tetap saja misterius. Hingga Ka­ mis (16/5), belum ada kelu­ arga yang menjemput jenazah pelempar bom dan pemba­ cok polisi di Tasikmalaya itu. Jenazah, masih terbujur di RS Bhayangkara Sartika Asih, Kota Bandung. Maka, Polda Jabar pun mengambil tindakan. Foto Sa­ lim mulai disebar. Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Marti­ nus Sitompul mengatakan, pi­ haknya sudah melakukan dua proses pemeriksaan, yakni ante mortem dan pos mortem terha­ dap jenazah Salim. “Pos mortem sudah di­

lakukan, mulai dari periksa sidik jari, kemudian oleh DVI dilakukan autopsi dan juga berbagai sampel pemeriksaan DNA. Nantinya pemeriksaan ante mortem, yakni pemerik­ saan terhadap jenazah sebe­ lum meninggal, seperti me­ nyamakan sidik jari di ijazah tersangka,” kata Martinus. Dia mengungkapkan, sam­ pel DNA yang ada nanti, akan dicari pembandingnya, yakni dari pihak keluarga. Saat ini sampel DNA sudah dikirim Pubdokkes di Mabes Polri. Jika sampel DNA dari kelu­ arga sudah ada, kata dia, akan segera dikirimkan. >> bersambung hal 11

Budaya

JADWAL WAKTU SALAT BANDUNG TGL

SUBUH

ZUHUR

ASAR

MAGRIB

ISYA

17/05

04.33

11.48

15.10

17.43

18.55

18/05

04.33

11.48

15.10

17.43

19.55

SUMBER: RUKYATUL HILAL INDONESIA

Ketika Permainan Tradisional Tergerus Budaya Asing

INILAH/ZAINUL MUKHTAR

GENCARNYA serbuan budaya asing, kian menggerus popularitas permainan tradisional khas anak-anak Kabupaten Garut. Aneka ragam jenis permainan yang dulu sangat akrab dengan anak-anak, kini nyaris menghilang. Sebut saja game online atau play station. Keduanya kini seolah merajai dunia bermain anak-anak. Keberadaannya menyisihkan

permainan lokal khas Jawa Barat. Anak zaman sekarang, mana tahu jajangkungan atau egrang. Apalagi, permainan papadatian. Pemprov Jabar pun tak tinggal diam. Lewat Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar), termasuk Kabupaten Garut, lembaga itu mengagendakan permainan anak-anak Sunda. Ajang itu dikemas dalam Lomba Tahunan Kabarulem (Kaulinan Barudak Lembur/ Permainan Anak-anak

Daerah/Kampung). Ironisnya, dalam Lomba Kabarulem itu, kesan asingnya anak-anak terhadap permainan daerah sangat kentara. Padahal, masingmasing peserta pelajar SD dan SMP yang diutus, telah mempersiapkan diri mengikuti lomba tersebut. TRADISI: Sejumlah permainan tradisional seperti perepet jengkol (atas) dan rorodaan (kanan atas) dilombakan di Garut.

>> bersambung hal 11


INILAH GRUP : INILAH KORAN ď ŹPORTAL NEWS : WWW. INILAH.COM, WWW. INILAHKORAN.COM, WWW.YANGMUDA.COM, WWW. JAKARTAPRESS.COMď ŹMAJALAH INILAH REVIEW

JUMAT 17 MEI 2013

KPK Harus Mengusut Kasus Ini

Pramono Anung

WAKIL Ketua DPR Pramono Anung meminta kepada KPK menangani kasus rekening gendut milik anggota Polres Sorong, Aiptu Labora Sito­ rus. Pasalnya, rekening sebe­ sar Rp900 miliar sangat tidak mungkin dimiliki seorang polisi berpangkat rendah. “Saya melihat apa yang terjadi pada Aiptu LS ini benar-benar mence­ ngangkan bagi

Polri Tangani Sendiri Kasus Labora Sitorus BARESKRIM Mabes Polri tidak akan menyerahkan kasus Aiptu Labora Sitorus (LS), tersangka kasus illegal logging dan penyelundupan bahan bakar minyak (BBM) ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). “Kalau diambil KPK, ka­ sihan KPK sudah banyak pekerjaan,â€? ujar Direktur Pidana Ekonomi dan Khusus Bareskrim Polri Brigjen Pol Arief Sulistyanto di Mabes Polri,Kamis (16/5). Dia menegaskan, Pol­ da Papua sudah lebih da­ hulu memproses rekening tersangka LS. “Kapolri menerima kabar ini sejak 28 Maret 2013. LS sudah ditetapkan sebagai ter­ sangka atas kasus perhu­ tanan dan perminyakan, kemarin,â€? katanya. Penyidik Polda Papua dan Tim Bareskrim Mabes Polri telah menyita dan memblokir sebanyak 60 rekening milik Aiptu Labora Sitorus dengan jumlah akumulasi transaksi sebanyak Rp1,5 triliun. “Saya mau meluruskan, LS bukan punya rekening Rp1,5 triliun. Tetapi, jumlah akumulasi transaksi selama lima tahun dari 2007 sampai 2012 itu Rp1,5 triliun,â€? ung­ kap Arief. Arief mengatakan, 60 rekening Labora Sito­ rus kini sudah disita dan diblokir. Nama Labora men­ cuat karena besaran jumlah uang di rekeningnya yang

Brigjen Pol Arief Sulistyanto mencurigakan. Saat ini Dittipiter se­ dang melakukan penyidikan mendalam terhadap tindak pidana kehutanan dan per­ minyakan yang merupakan kejahatan asal. “Hasil kejahatan tersebut yang kemudian ditransaksi­ kan ke dalam transaksi bisnis mereka mengalir ke beberapa rekening dan yang terakhir mengalir ke rekening LS,â€? ujarnya. Sebelumnya, pada 28 Ma­ ret 2013 Polda Papua dibantu Direktorat Tindak Pidana Tertentu Bareskrim Polri, melakukan penelusuran kasus illegal logging yang dilakukan PT Rotua. Pada 21 Maret 2013 Polri mulai melakukan proses penyidik­ an kasus bisnis bahan bakar ilegal yang dilakukan PT Seno Adi Wijaya (SAW). (renny sundayani/rey)

RINGKAS HUKUM & POLITIK

Harus Minta Maaf pada Masyarakat Adat INILAH, Jakarta - Pe­ merintah harus meminta maaf kepada masyara­ kat adat terkait penggu­ naan Undang-Undang No 41/1999 tentang Kehuta­ nan, dalam setiap bentrok atau kekerasan antara ma­ syarakat dan pengusaha. Sekretaris Jenderal (Sekjen) Aliansi Ma­ syarakat Adat Nusantara (AMAN) Abdon Nababan mengatakan, banyak ma­ syarakat adat yang dipen­ jara karena penggunaan undang-undang tersebut. “Selama ini kalau ben­ trok antara masyarakat adat dan pengusaha, ma­ syarakat selalu dianggap melakukan pembalakan liar. Karena undang-un­ dang ini banyak masyara­ kat yang dipenjara. Peme­ rintah harus minta maaf,â€? tegasnya di Gedung Mah­ kamah Konstitusi (MK), Kamis (16/5). Abdon mengatakan, jumlah hutan adat ber­

dasarkan data yang di­ milikinya mencapai 40 juta hektare. Dengan luas yang begitu besar, Abdon menambahkan hutan ter­ sebut dapat menimbulkan konflik antara masyarakat dan pengusaha seperti yang terjadi selama ini. “Sebaiknya kita kerja sama memetakannya. Penguasaan, pengelolaan akan ada di masyarakat. Ini proses rekonsiliasi ses­ ungguhnya,â€? tambah­nya. MK memang telah mengabulkan sebagian uji materi Undang-Undang No 41/1999 tentang Ke­ hutanan. Sehingga, pu­ luhan juta hektare hutan adat yang diklaim sebagai hutan negara kini dapat dikelola masyarakat adat yang menempatinya. “Ini putusan yang sa­ ngat penting, sebagian besar wilayah sekarang itu bentuknya merupakan hutan adat,â€? ujar Abdon. (fadhly dzikry/rey)

saya pribadi ada seseorang berpangkat Aiptu transaksi di rekeningnya menca­ pai Rp1,5 triliun. Ini mencengangkan dan ini juga sangat merugikan citra Pol­ ri,â€? ujar Pramono di Gedung DPR, Sena­ yan, Kamis (16/5). Secara logika sangat tidak mungkin seorang yang berpangkat rendah di Pol­ ri bisa memiliki tabungan di rekening sebesar itu. Jika itu terjadi, maka dapat dipastikan ada pihak lain dari kalangan internal Polda Papua yang ikut terlibat melindungi. (ajat m fajar/rey)

>2

Menunggu Tindakan Tegas Kapolri

Saan Mustopa

ANGGOTA Komisi III DPR Saan Mustopa meminta Kapolri Jenderal Timur Pradopo untuk turun tangan menyelesaikan kasus rekening gendut milik anggotanya di Polres Sorong, Papua. Jika tidak ada tindakan dari pucuk pimpi­ nan ter­ tinggi Pol­ ri, kasus ini akan

tumbuh subur di internal Polri. “Komitmen polisi melakukan refor­ masi dan komitmen menertibkan ang­ gota-anggota yang punya rekening di atas kewajaran,â€? ujar Saan di Gedung DPR, Senayan, Kamis (16/5). Kasus rekening gendut milik anggota Polri, kata Saan, masih akan terus terjadi jika tidak ada sikap tegas dari pimpinan tertinggi institusi tersebut. Untuk itu, ka­ sus rekening gendut anggota Polri men­ jadi pekerjaan rumah Polri dalam mere­ formasi birokrasi. (ajat m fajar/rey)

Kekayaan Aiptu Labora Lebih Besar dari Jenderal ANTARA/M RISYAL HIDAYAT

KOMISI Kepolisian Nasional (Kompolnas) heran, anggota Polres Sorong berpangkat Aiptu punyai kekayaan sangat besar. Tentu masih banyak pi­ hak selain Kompolnas yang heran. Sebab, Aiptu Labora Sitorus memiliki rekening dengan jumlah dana menca­ pai Rp900 miliar. Dalam lima tahun, transaksi keuangan yang dilakukan pun menca­ pai Rp1,5 triliun. “Apalagi dia adalah seorang bintara. Ini sungguh melukai hati rakyat. Bahkan, seorang jenderal pun tidak wajar punya rekening seper­ ti itu,â€? ungkap anggota Kom­ polnas, Edi Hasibuan, Jakar­ ta, Kamis (16/5). Kompolnas minta dana Aiptu Labora ditelusuri. Ka­ lau dana itu didapatkannya karena ada penyalahgunaan kewenangan harus diproses secara hukum. Apalagi, ada

ALIRAN DANA: Sebanyak 80 kontainer kayu hasil pembalakan liar di Papua milik PT Rotua, kini diamankan di UKP3 Tanjung Perak, Surabaya. Diduga dana pembalakan liar ini juga mengalir ke rekening Aiptu Labora Sitorus.

indikasi usahanya terkait penyeludup­ an bahan bakar minyak dan illegal logging. “Kalau LS menjalankan bisnis karaokenya tanpa pe­ nyalahgunaan kewenangan tentu tidak ada masalah. Dan, itu sah-sah saja. Tidak ada per­ aturan yang melanggar ang­ gota Polri kaya menjalankan usaha legal dan tak menggang­ gu dinasnya,â€? ucapnya. Kompolnas sudah me­

minta Propam Polri menin­ daklanjuti temuan itu. Edi minta, Polri tidak melindun­ gi anggotanya yang terbukti bersalah. Kompolnas pun akan berangkat ke Papua. Pengamat Kepolisian Bambang Widodo Umar me­ nyinyalir, perbuatan pemba­ lakan liar dan penyelundup­ an BBM tidak sendirian oleh Aiptu Labora Sitorus. “Jika selama lima tahun

usaha ilegalnya tidak ke­ tahuan itu aneh. Mungkin usahanya tidak dilakukan sendiri, mungkin ada pe­ lindungnya,â€? ujar Bambang Widodo Umar kepada INILAH di Jakarta, Kamis (16/5). Dia mengatakan, per­ nyataan bahwa Polri antiKKN, jujur, dan bersih yang tercantum dalam baliho-bali­ ho harus dibuktikan secara konkret. “Polri harus ungkap

semua pihak yang terlibat. Termasuk mereka yang men­ jadi backing,â€? ungkapnya. Mabes Polri melalui Di­ rektorat Tindak Pidana Ter­ tentu (Dirtipiter) dan Direk­ torat Tindak Pidana Ekonomi dan Khusus (Direksus) kini tengah mengusut bisnis ile­ gal yang diduga me­libatkan Aiptu Labora Sitorus. “Bareskrim melalui Dirtipiter akan membukti­ kan pidana asalnya predikat crime. Sedangkan Direk­ sus akan mendukung dan melakukan back-up penelu­ suran transaksi dalam rangka penerapan Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU),â€? ungkap Direktur Tindak Pidana Ekonomi dan Khusus Bareskrim Polri Brigjen Pol Arief Sulistyanto di Mabes Polri, Kamis (16/5). Pada 28 Maret 2013, Pol­ da Papua dibantu Dirtipiter Bareskrim Polri melakukan penelusuran kasus illegal log­ ging yang dilakukan PT Rotua. Sepekan sebelumnya, Polri juga mulai melakukan proses penyidikan kasus bisnis bahan bakar ilegal yang dilakukan PT Seno Adi Wijaya (SAW). (renny sundayani/ ajat m fajar/rey)

Parpol Bentuk Badan Usaha untuk Atasi Korupsi Politik INILAH, Jakarta – Kebutuh­an dana di kalangan politisi amat tinggi. Sudah banyak contoh kasus korupsi dan kongkalikong antara ok­ num politisi DPR, kemente­ rian tertentu, serta pebisnis. Di satu sisi, sistem de­ mokrasi membutuhkan ongkos mahal, bahkan me­ micu pragmatisme termasuk melakukan korupsi, kolusi, nepotisme (KKN). Jika dibi­ arkan tentu menjadi anca­ man tersendiri bagi kehidup­ an demokrasi di Indonesia. DPR dan kementerian menjadi lembaga yang paling rawan dijadikan pembajakan untuk dana politik jelang Pemilihan Umum (Pemilu)

2014. Pasalnya, DPR meru­ pakan lembaga yang melaku­ kan pembahasan anggaran. Sedangkan, kementerian se­ laku pengguna anggaran. “Akar permasalahan prag­ matisme politik yang mem­ bahayakan demokrasi. Ko­ rupsi sekarang yang terbuka hanya di permukaan, korupsi ini benar-benar menakut­ kan,â€? kata Wakil Ketua DPR Pramono Anung Wibowo. Teranyar, politisi PKS ter­ jerat korupsi suap impor dag­ ing sapi, sementara sebelum­ nya juga muncul kasus dana percepatan infrastruktur daerah yang melibatkan ang­ gota DPR asal Partai Ama­ nat Nasional (PAN) Wa Ode

Saya mengusulkan parpol punya badan usaha sendiri. Tapi badan usaha ini, tak boleh bersinggungan dengan APBN dan harus go public Pramono Anung Wakil Ketua DPR

Nurhayati. Ada lagi kasus Wisma Atlet SEA Games menyeret anggota DPR Muhammad Nazaruddin dan Angelina Sondakh serta rekannya Mindo Rosalina Manulang. Kasus lainnya, pemba­

ngunan sport centre di Bukit Hambalang, Bogor, Jawa Barat, yang menjerat man­ tan Menpora yang juga kader Partai Demokrat Andi Mal­ larangeng sebagai tersangka. Kasus anggaran Pekan Olahraga Nasional (PON), proyek Kemendiknas, ko­ rupsi pengadaan Alquran di Kemenag dan banyak lagi. Pelbagai kasus korupsi itu menunjukkan betapa sistem perpolitikan di Indonesia berbiaya amat mahal. Pramono mengatakan, se­ baiknya parpol punyaibadan usaha sendiri. Sehingga tidak memburu uang yang bersum­ ber dari Anggaran Pendapat­ an Belanja Negara (APBN)

untuk mendanai kepenting­ an parpol. “Saya mengusulkan par­ pol punya badan usaha sendi­ ri. Tapi badan usaha ini, tidak boleh bersinggungan dengan APBN dan harus go public,â€? katanya. Catatan lain, badan usaha milik parpol ini harus meli­ batkan publik, sehingga kon­ trolnya lebih baik. Karena hal ini bisa jadi jalan keluar supaya pragmatisme politik dan KKN bisa dihentikan. “Solusi ini sebaiknya di­ pertimbangkan semua parpol di negeri ini. Jangan sampai demokrasi mati akibat KKN,â€? tegasnya. (herdi sahrasad/rey)

Gayus Tambunan Masih Kendalikan Mafia Pajak? ANTARA./ZABUR KARURU

DUA pegawai Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Jakarta Timur yang tertangkap penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) diduga masih merupakan jaringan Gayus Tambunan. Masyarakat Antikorupsi Indonesia (Maki) menduga, Gayus masih mengendali­ kan jaringan mafia pajak meskipun mendekam di LP Sukamiskin Bandung. Dua Pegawai KPP Jakarta Timur yang ditangkap KPK adalah Mohamad Dian Irwan Nuqishira (golongan IIID) dan Eko Darmayanto (IIIC). Mereka ditangkap saat menerima suap dari Manajer PT Master Steel, Effendi dan Teddy di Bandara Soekarno Hatta beberapa waktu lalu. “Gayus Tambunan diduga

PEMERIKSAAN: Pegawai KPP Jakarta Timur Dian Irwan Nuqishira seusai menjalani pemeriksaan di KPK, Jakarta, Kamis (16/5).

masih mampu kendalikan mafia pajak termasuk dua pegawai pajak KPP Jakarta Timur yang ditangkap ta­ ngan KPK,â€? kata Koordina­ tor Maki, Boyamin Saiman, di Jakarta, Kamis (16/5). Boyamin mengaku, mendapat informasi dari

pegawai Ditjen Pajak bahwa Gayus masih mampu me­ ngendalikan kawan-kawan­ nya di jaringan mafia pajak. “Saya minta KPK harus mampu bongkar mafia ini dan mafia pajak jaringan lain. Jika benar Gayus masih mampu kendalikan

ja­ringannya, maka Gayus harus dipindah ke LP Nu­ sakambangan,â€? ujar dia. Karena itulah, lanjut Boyamin, Gayus sebaiknya dipindahkan ke LP Nu­ sakambangan karena jika ha­ nya ditahan LP Sukamiskin, dia masih mampu jual beli rumah mewah di Bandung yang lokasinya dekat LP Sukamiskin. “Dari mana dia dapat duit karena dulu seluruh rekeningnya sudah disita KPK. Selain pernah jadi korban penipuan di LP Cipinang, Gayus juga pernah ditipu hingga Rp200 juta saat mendekam di LP Suka­ miskin,â€? bebernya. Jika dipindahkan ke LP Nusakambangkan, Gayus tidak akan bisa beli rumah mewah karena di Nusakam­ bangan tidak ada permukim­

an penduduk ataupun perumahan. “Di Nusakambangan sinyal HP dilacak, dan jar­ ingannya pasti sulit komu­ nikasi karena sulit besuk dan tamu betul-betul didata ketika akan menyeberang menggunakan kapal. Kalau di Sukamiskin kan ponsel bebas, dibesuk tiap hari gam­ pang,â€? geramnya. Sejak Kamis (16/5) siang, KPK sudah menjebloskan Mohamad Dian Irwan Nuq­ ishira dan Eko Darmayanto ke Rutan Guntur, Jakarta Selatan. Sebelum itu, dua tersangka lain, yaitu Manajer PT Master Steel, Effendi dan orang yang diduga berperan sebagai kurir, Teddy, terlebih dahulu digelandang ke Rutan Polda Metro Jaya. (renny sundayani/ firman qusnulyakin/rey)


INILAH GRUP : INILAH KORAN PORTAL NEWS : WWW. INILAH.COM, WWW. INILAHKORAN.COM, WWW.YANGMUDA.COM, WWW. JAKARTAPRESS.COM.MAJALAH INILAH REVIEW

JUMAT 17 MEI 2013

Pemkot Abaikan Aspirasi Masyarakat INILAH, Bandung - Wali Kota Bandung Dada Rosada dini­ lai sangat tidak pantas telah menuding ada pihak tertentu di belakang tokoh masyarakat yang menolak pembangun­ an restoran di Babakan Siliwangi (Baksil). Padahal, ma­ syarakat ha­ nya meng­ inginkan kawasan

Hawe Setiawan

LINTAS PERISTIWA

Puluhan Warga Terserang Chikungunya INILAH/DANI R NUGRAHA

itu tetap menjadi hutan kota dengan me­ nolak segala pembangunan sarana komer­ sial yang bisa merusak kelestariannya. Demikian kata Budayawan Sunda Hawe Setiawan dalam acara diskusi dan konsolidasi penyelamatan Hutan Kota Babakan Siliwangi di Gedung Paguyuban Pasundan, Kamis (16/5). Menurut Hawe, pernyataan Dada semakin menunjuk­ kan Pemkot Bandung lebih berpihak kepada kepentingan para pemilik modal atau pengusaha ketimbang kepentingan warganya sendiri. (nurholis)

PT EGI Siap Hadapi Gugatan Warga

Dadan Hendaya

INILAH, Bandung – Lagi-lagi ter­ kait polemik pembangunan di Ka­ wasan Babakan Siliwangi. PT Esa Gemilang Indah (EGI) menegaskan siap menghadapi gugatan aktivis dan warga yang menolak pembangunan restoran di kawasan tersebut. “Kalau memang ada upaya gugatan hukum, kita tentu siap hadapi. Upaya hukum itu merupakan hak setiap warga negara. Mau class action atau judicial review atau apa pun namanya

linu dan panas dingin. “Sebelumnya saya sama bidan di sini sempat men­ data warga yang terkena penyakit. Eh, sekarang malah saya yang kena. Tadi sudah diperiksa ke dokter di desa,” kata Nani. Selain keluarga Asep, tetangga Asep juga banyak yang terserang. Salah sa­ tunya yaitu Nana Karyana (71). Selama empat hari ini dia tidak bisa berjalan. Seluruh badannya tera­ sa linu. Bahkan tangan kanannya membengkak. “Sekarang cuma bisa tiduran. Mau periksa ke dokter di desa juga nggak kuat. Soalnya harus pakai motor kalau ke desa. Jadi baru periksa ke mantri yang dekat saja,” ujarnya. Asep melanjutkan, kejadian seperti itu baru pertama kalinya terjadi di kampungnya. Karena itu, tak heran warga di kam­ pung itu sama sekali tidak mengetahui penyebabnya. “Walaupun ada pen­ gobatan gratis di kantor desa, kami berharap ada perhatian lebih dari Di­ nas Kesehatan. Karena banyak warga yang tidak kuat berobat,” ujarnya. (dani r nugraha)

Pemkab Siap Revitalisasi Pasar Batujajar INILAH, Bandung – Pemkab Bandung Barat berencana merevitalisasi Pasar Batujajar. Namun, rencana tersebut masih menunggu proses relokasi para pedagang di 979 kios. Namun di tengah ren­ cana itu, muncul isu yang menyebutkan bahwa ten­ der proyek revitalisasi pasar itu janggal dan tidak terbuka. Karena itu, Ka­ mis (16/5) kemarin Komi­ si B DPRD Bandung Barat memanggil Dinas Perin­ dustrian dan Perdagangan (Disperindag). “Pemanggilan ini meru­ pakan tindak lanjut dari laporan para pedagang yang protes mengenai pro­ ses tender yang dinilai jang­ gal dan tidak terbuka. Kami ingin kejelasan,” kata Ketua Komisi B Imam Tunggara, Kamis (16/5). Menurutnya, pemang­ gilan tersebut berdasar­ kan UU Nomor 50/2007 yang menyebutkan dinas atau pelaksana tender wa­ jib melaporkan hasil ten­ der sebelum dilaksanakan penandatanganan MoU pembangunan. Terlebih, kata dia, pembangunan ini

menyangkut aset daerah. “Jadi, pembangunannya harus ada persetujuan de­ wan dulu,” imbuhnya. Imam menyebutkan, secara umum pihaknya mendukung penuh kegiat­ an investasi pihak swasta maupun dinas dalam merevitalisasi pasar ter­ sebut. Selain itu, kata dia, agar meminimalisasi kon­ flik yang kemungkinan terjadi pihaknya meminta agar Disperindag gencar melakukan sosialisasi me­ ngenai rencana revitalisa­ si pasar tersebut kepada para pedagang. Sementara itu, Kadis­ perindag KBB Weti Lem­ banawati mengakui jika selama ini sosialisasi ter­ sebut masih minim. Karena itu dia pun menilai wajar jika di lapangan beredar isu yang simpang siur. Untuk itu, pihaknya berjanji akan melakukan sosialisasi terbuka kepada seluruh pedagang yang jumlahnya mencapai 979 kios. “Kami siap untuk buka-bukaan soal revital­ isasi Pasar Batujajar ini,” ucap Weti. (doni ramdhani/hol)

kita tak bisa melarang,” ujar Konsultan Humas PT EGI Dadan Hendaya, Kamis (16/5). Meskipun begitu, Dadan lebih memilih membuka ruang dialog bersama warga, aktivis, dan tokoh lingkungan. Bahkan, PT EGI siap melakukan penandatanganan komitmen dengan aktivis atau warga demi menjaga kelestarian Baksil. “Kami sangat terbuka terhadap kritik. Kami berharap semua pihak tidak berpra­ sangka buruk dulu. Mari bersama-sama menjaga dan mengawasi pembangunan Baksil,” ucap Dadan.(dery f ginanjar/hol)

Tata Ruang Tak Matang, Potensi Kota Berantakan INILAH/DICKY ZULFIKAR NAWAZAKI

POLEMIK pembangunan di Baksil sepertinya akan terus terulang. Sebab, pemkot belum memiliki tata ruang yang matang. INILAH, Bandung - Pu­ luhan warga Kampung Tanjung, RW 6, Desa Tanjungsari, Kecamatan Cangkuang, Kabupaten Bandung, nyaris lumpuh akibat terserang penyakit chikungunya. Ironisnya, hingga Kamis (16/5) sore warga yang terjangkit wa­ bag ini terus bertambah. Sekretaris RW 06 Asep Dudi Mulyadi mengata­ kan, warga yang terjangkit penyakit itu sudah menca­ pai lebih dari 30 orang dan masih terus bertambah. Kepastian penyakit itu, di­ ketahui setelah sejumlah warga diperiksa petugas poliklinik desa setempat. Menurut Asep, pihak desa sudah mengadakan pengobatan dan men­ datangkan dokter dari Puskesmas. Dokter pun sudah mengambil contoh darah dari salah seorang warga. Dan dokter itu pun memastikan bahwa penya­ kit yang menyerang warga itu memang chikungunya. Istri Asep, Nani Winda­ ni (46), juga baru terkena chikungunya. Dia hanya bisa terbaring lemas di tem­ pat tidur. Walau masih bisa berjalan, dia mengeluhkan badannya yang terasa pegal

>3

Pantas saja Wali Kota Bandung Dada Rosada ber­ sikeras kawasan Babakan Siliwangi masih bisa diba­ ngun meski sudah ditetapkan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) sebagai Hutan Kota Dunia. Pasalnya, sampai saat ini ternyata Pemkot Bandung belum memiliki konsep tata ruang yang matang. Anggota Panitia Khusus (Pansus) III DPRD Kota Ban­ dung Haru Suandharu meng­ khawatirkan, tidak adanya tata ruang yang matang bisa berakibat potensi kota akan berantakan. Karena itu, kata dia, Pansus telah memanggil Badan Pengelola Lingkungan Hidup (BPLH), Dinas Bina Marga dan Pengairan (DBMP), Dinas Tata Ruang dan Cipta Karya (Distarcip), dan Dinas

BELUM ADA KONSEP: Pemkot Bandung ternyata belum memiliki konsep matang tentang tata ruang. Tak heran, sejumlah agenda pembangunan kerap menimbulkan polemik di masyarakat.

Perhubungan (Dishub) untuk membicarakan hal itu. “Sayangnya, sampai saat ini belum ada arahan signifi­ kan untuk mempersiapkan rencana detail tata ruang kota (RDTRK). Padahal, kalau su­ dah dalam bentuk Peraturan Daerah, RDTRK ini akan me­ ngatur letak-letak ruang terbuka hijau (RTH), tempat pembuangan sampah, peda­ gang, dan parkir yang tidak

memakan badan jalan lagi,” ujar Haru seusai menghadiri Sidang Paripurna Penyam­ paian Laporan Keterangan Pertanggungjawaban Akhir Masa Jabatan di Gedung DPRD Jalan Aceh Kota Ban­ dung, Kamis (16/5). Haru mencontohkan, soal lokasi terminal yang diperta­ nyakan pansus. Sampai saat ini, pansus belum mendapatkan jawaban serius karena yang ha­

dir hanya perwakilan dinas. Menurut Haru, rancang­ an perda seharusnya disiap­ kan secara matang dan bukan karena dituntut segera mem­ buat turunan Perda Rencana Tata Ruang/Wilayah (RTRW) 2010 lalu. “Kalau belum jelas, dewan tak mau hanya sebagai lembaga stempel. Kalau dibi­ arkan, bisa jadi Bandung akan jadi kota yang semua bisa di­ atur nanti,” sindirnya.

Dia menegaskan, DPRD telah menargetkan perda tata ruang ini segera dimusya­ warahkan dalam dua bulan mendatang. Meskipun jum­ lah lahan terbatas, Pemkot Bandung telah menargetkan pembebasan lahan hingga pu­ luhan tahun ke depan. “Kami memberikan deadline hingga dua minggu lagi, SKPD terkait harus segera mempersiapkan rancangan utuh,” tandasnya. Pernyataan Haru dikuat­ kan Ketua Pansus III Eko Se­ sotyo. Dia menegaskan, Pem­ kot Bandung memang belum me­nunjukkan masterplan utuh terkait tata ruang. “Masterplan-nya tidak jelas. Pada­ hal minimal, program yang menunjukkan wajah Bandung seutuhnya diperlihatkan pada kami,” tandas Eko. Ditemui terpisah, Wali Kota Bandung Dada Rosada tidak membantah bahwa Pemkot Bandung belum memiliki ren­ cana tata ruang yang matang. Terkait hal itu dia berkilah ada kendala dalam pemabasan RDTRK, salah satunya politis. “Memang pe­ rencanaan harus dilaksanakan, tetapi sekarang ada gangguan teknis dan poli­ tis,” ujar Dada singkat. (dery f ginanjar/hol)

Lagi, Pasien Keluarga Miskin Keluhkan Layanan Rumah Sakit INILAH, Cimahi - Sejumlah warga Cimahi masih menge­ luhkan buruknya pelayanan Rumah Sakit terhadap ke­ luarga miskin (gakin) yang menggunakan akses berobat gratis. Tak jarang para pasien gakin sering tidak mendapat­ kan obat karena tidak terse­ dia di rumah sakit. Didik Hartawan (39) War­ ga Ciawitali, Gang Sukabakti 1 No 2 RT 01/10, Kelurah­an Citeureup, Kecamatan Cima­ hi Utara, Kota Cimahi, meng­ aku kecewa terhadap peran Dinkes Kota Cimahi dalam membantu memfasilitasi para pasien gakin. “Beberapa waktu lalu, anak saya Nazwa Salsabila (5) sem­

pat dirawat di RSHS Bandung setelah adanya rujukan dari RSUD Cibabat karena men­ derita Hepatitis B dan suspect TB Paru. Namun, anehnya saat ditngani malah diberi resep yang harus ditebus,” ujar Di­ dik, Kamis (16/5). Karena itu, Didik pun mempertanyakan sejauh mana layanan gratis yang merupakan program peme­ rintah dapat secara maksi­ mal dirasakan kalangan tidak mampu. Sebab, dengan ada­ nya pembelian obat dirinya harus mengeluarkan biaya yang cukup besar hingga ra­ tusan ribu rupiah. “Terlebih, obat yang dibu­ tuhkan malah tidak tersedia di

Alasan yang disampaikan petugas medis karena di RS tersebut obatnya tidak ada, jadi harus beli keluar. Didik Hartawan Warga Ciawitali Cimahi

rumah sakit itu,” katanya. Didik berharap, keterse­ diaan obat bagi para pasien mestinya selalu ada dan sudah selayaknya dapat diberikan se­ cara gratis tanpa harus menge­ luarkan biaya. “Kalau jadinya seperti ini, saya tentu kecewa

karena sesuai dengan infor­ masi pelayanan dengan meng­ gunakan akses gratis tidak di­ bebankan biaya terutama bagi peserta Jamkesmas, Gakinda, serta SKTM sehingga tidak ditelantarkan,” ungkapnya. Dia menambahkan, selama anaknya dirawat, dirinya telah dua kali membeli obat di luar rumah sakit. Selain itu, dirinya menilai beberapa pasien peng­ guna layanan serupa ternyata mengalami hal yang sama. “Alasan yang disampai­ kan petugas medis karena di RS tersebut obatnya tidak ada, jadi harus beli keluar. Saya pun terpaksa beli obat di luar meski tidak seluruhnya dapat ditebus,” pungkasnya.

Sebelumnya keluhan serupa disampaikan warga Tarumajaya Kabupaten Ban­ dung. Mereka kecewa dengan pelayan­an di RSUD Majalaya. Menurut salah seorang to­ koh masyarakat setempat ber­ nama Agus Darajat, di RS ter­ sebut tidak jarang pasien dari kalangan miskin dibiarkan telantar tanpa mendapatkan pelayanan. “Kondisi ini sudah kami rasakan sejak lama dan bukan fitnah, tapi kenyataan. Warga Tarumajaya saat ber­ obat memakai Jamkesmas, serta hanya diperiksa, dan di­ tolak melakukan rawat inap dengan alasan kamar rawat penuh,” ujar Agus. (ariez r fauzy/hol)

Persiapan Hampir Matang, Aher-Demiz Segera Dilantik INILAH/DICKY ZULFIKAR NAWAZAKI

KURANG dari sebulan, Ahmad Heryawan dan Deddy Mizwar segera dilantik sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Jabar 2013-2018. Persiapan pelantikannya sudah mencapai 75%. Pelantikan Guber­ nur dan Wakil Gubernur Jabar terpilih akan menjadi penutup lima tahunan pesta demokrasi masyarakat Jabar. Persiapan acara yang digelar pada 13 Juni 2013 di Gedung Merdeka itu hampir matang. “Persiapan pelantikan hampir matang, sudah 75%,” ujar Sekwan DPRD Jabar Ida Hernida, Kamis (16/5). Dia menjelaskan, ke­ siapan yang telah rampung meliputi tempat, koordinasi pihak terkait, prosesi pelan­ tikan, dan fasilitas tambah­

TERUS KOMPAK: Segera dilantik sebagai Gubernur-Wakil Gubernur Jabar 2013-2018, semoga pasangan Aher-Demiz terus kompak memimpin Jabar.

an lainnya. Sedangkan hal yang belum dilakukan salah satunya adalah penyebaran undangan. Rencananya, se­ banyak 3.600 undangan akan disebar. Para undangan, katanya, akan ditempatkan pada tiga tempat berbeda mengingat

kapasitas Gedung Merdeka yang terbatas. Gedung berse­ jarah tersebut ditaksir hanya menampung 2.000 orang. Nantinya, lanjut Ida, sebanyak 1.200 undangan yang tergolong VIP akan me­ nempati Gedung Merdeka, sedangkan 1.200 undangan

di Jalan Braga pendek dan 1.200 undangan di Jalan Cikapundung Timur. Kedua jalan tersebut akan ditutup dan dipasang tenda untuk se­ mentara waktu karena akan menjadi tempat bagi para undangan yang tidak tertam­ pung Gedung Merdeka. “Kami ingin seluruh perwakilan masyarakat bisa hadir dalam pesta akhir de­ mokrasi ini,” bebernya. Ida menyatakan sebelum acara pelantikan, GubernurWakil Gubernur terpilih akan melakukan aksi jalan kaki dari Savoy Homman menuju Gedung Merdeka. Demi aksi itu, Jalan Asia Af­ rika akan ditutup sementara waktu. “Kami mohon maaf jika masyarakat pengguna ja­ lan lainnya terganggu karena acara ini,” ucapnya. Sementara itu, Guber­

nur Jabar Ahmad Heryawan mengaku sempat berpikir ulang terkait jumlah undang­ an yang akan disebar pada acara pelantikan nanti. Jum­ lah 3.600 undangan dinilai terlalu banyak karena dikha­ watirkan akan mengganggu masyarakat. “Saya sempat mikir lagi apakah jumlah undangan tersebut rasional atau enggak, kalau terlalu ba­ nyak mungkin hanya 2.000 undangan saja,” bebernya. Selain itu, dia juga sem­ pat berpikir untuk memin­ dahkan acara pelantikan di Gedung Merdeka ke tempat lain yang dinilai lebih rep­ resentatif. Sebab, kawasan gedung yang tergolong heri­ tage tersebut dinilai terlalu sempit. “Yang paling susah itu lahan parkirnya, mau di mana coba,” katanya. (dadi haryadi/hol)


INILAH GRUP : INILAH KORAN PORTAL NEWS : WWW. INILAH.COM, WWW. INILAHKORAN.COM, WWW.YANGMUDA.COM, WWW. JAKARTAPRESS.COM MAJALAH INILAH REVIEW

>4

JUMAT 17 MEI 2013

Antisipasi Terorisme, Polres Sukabumi Tingkatkan Fungsi Intelijen

AKBP Asep Edi Suheri

INILAH, Sukabumi - Polres Sukabumi terus meningkatkan fungsi intelijen. Langkah tersebut dilakukan sebagai antisipasi masuknya jaringan teroris ke Sukabumi. Mengingat, wilayah Kabupaten Sukabumi sangat luas dan masih banyak daerah yang sulit dilalui kendaraan. “Kami menyebar intelijen di setiap daerah dan pelosok untuk memantau

dan mela­porkan sejak dini jika ada indikasi masuknya jaringan teroris ke wilayah hukum kami,” kata Kapolres Sukabumi AKBP Asep Edi Suheri, Kamis (16/5). Asep menuturkan, tujuan menyebar intelijen ini untuk mempersempit ruang gerak pelaku teror yang ingin mengacaukan kondisi keamanan. Namun, sampai saat ini belum ada laporan ada teroris masuk ke wilayah hukumnya. Asep menuturkan, antisipasi

lain agar jaringan teroris tidak masuk ke wilayah hukumnya yakni dengan mengimbau dan menggandeng masyarakat untuk selalu melindungi daerahnya masing-masing dari gangguan keamanan seperti dengan mengaktifkan kembali tamu wajib lapor 1x24 jam. “Antisipasi agar jaringan teroris harus dimulai dari bawah atau mulai dari tingkat RT dan RW, karena jaringan teroris tersebut akan merasa tidak aman

atau gerah tinggal di suatu tempat jika masyarakatnya selalu menjaga dan mendata siapa saja tamu atau pendatang yang masuk ke daerahnya,” tambahnya. Jika program tamu wajib lapor 1x24 jam berjalan dengan baik serta pendataan terhadap tamu dan pendatang dilakukan mulai dari tingkat RT sampai RW secara terperinci, maka lanjut Asep, polisi tidak perlu ada kegiatan seperti razia kontrakan atau kos-kosan.

Karena dengan pendataan yang baik dari RT dan RW-nya akan diketahui apa tujuan dari si tamu atau pendatang itu tinggal atau menyewa tempat di suatu daerah. “Jika ada orang yang dianggap mencurigakan agar segera melaporkan kepada pihak keamanan terdekat seperti Polsek, Koramil maupun bisa langsung ke Markas Polres Sukabumi untuk segera ditindaklanjuti oleh kami,” kata Asep. ( budiyanto/ghi)

Jawa Barat Siaga Bencana

Ancaman Pergerakan Tanah dan Banjir Masih Melanda Beberapa Daerah ANTARA/DEDHEZ ANGGARA

ANCAMAN banjir, longsor, dan pergerakan tanah masih menjadi persoalan serius di Kabupaten Sukabumi, Cianjur, dan Majalengka. Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Sukabumi menetapkan siaga darurat bencana banjir dan longsor di Kecamatan Cisolok selama sepekan atau tujuh hari terhitung dari hari pertama kejadian. “Untuk menetapkan status tersebut juga dilihat dari kondisi masyarakat yang menjadi korban bencana di Kecamatan Cisolok . Paling tidak, status tersebut diberlakukan selama tiga hari dari hari kejadian bencana pada Selasa (14/5) lalu,” kata Kabid Logistik dan Kedaruratan BPBD Kabupaten Sukabumi Usman Susilo, Kamis (16/5). Usman menuturkan, penetapan status itu untuk mempercepat dalam penanggulangan bencana mulai dari pengalokasian logistik, pen-

PENCARIAN KORBAN: Sejumlah petugas gabungan TNI, Polri, dan relawan serta warga setempat mencari korban yang tertimbun tanah longsor di Desa Sindangpala, Majalengka. Dua petani tertimbun longsor akhirnya berhasil ditemukan, Kamis (16/5).

dataan kerusakan bangunan dan tindakan lainnya seperti memperbaiki akses atau fasilitas umum yang rusak akibat bencana tersebut seperti perbaikan Jembatan Tugu Ci­ solok dan Jembatan Ciherang yang terputus akibat dihantam banjir bandang.

Lebih lanjut, sampai saat ini bencana banjir dan tanah longsor yang terjadi di enam desa di Kecamatan Cisolok masih dalam pendataan, karena masih ada laporan rumah warga yang rusak akibat bencana tersebut. Selain itu, kondisi cuaca yang kurang

baik pun menyebabkan ratusan personel gabungan dari BPBD, PMI, Forum Komunikasi SAR Daerah, TNI, Polri, Tagana, dan relawan lainnya masih disiagakan. Dari data terakhir, ada 165 rumah yang rusak akibat bencana banjir dan ta-

nah longsor di enam desa untuk desa yang terdampak banjir antara lain, Desa Mangunsari, Cikahuripan dan Karangpapak sementara desa yang terdampak longsor adalah Desa Cikelat, Gunung Keramat, dan Gunung Tanjung.

Pemkab Karawang Kaji Pembentukan Komisi Perlindungan TKI INILAH, Karawang- Pem­ kab Karawang masih mengkaji pembentukan Komisi Pusat Kegiatan Pembinaan Penempatan Perlindungan dan Pemberdayaan Tenaga Kerja Indonesia di daerah itu menyusul dibutuhkannya keberadaan lembaga tersebut. Asisten Daerah I Kabupaten Karawang Endang Soemantri mengatakan, jika sudah terbentuk Komisi Pusat Kegiatan Pembinaan Penempatan Perlindungan dan Pemberdayaan Tenaga Kerja Indonesia, maka Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi setempat akan terbantu tugasnya. “Sesuai dengan Perda (Peraturan Daerah) Karawang Nomor 18/2012 tentang Penempatan dan Perlindung-

ILUSTRASI

POSKO PENGADUAN TKI: Pemkab Karawang membahas rencana pembentukan lembaga pembina dan perlindungan TKI.

an TKI, memang perlu dibentuk Komisi Pusat Kegiatan Pembinaan Penempatan Perlindungan dan Pemberdayaan Tenaga Kerja Indonesia,”

kata Endang seperti dikutip Antara, Kamis (16/5). Endang mengatakan, meski keberadaan lembaga tersebut diperlukan tetapi

perlu ditinjau dasar-dasar aturan terkait dengan keberadaan lembaga tersebut. Apalagi, kata dia, pendirian sebuah lembaga akan berkaitan dengan anggaran. Karenanya, perlu kajian lebih mendalam lagi mengenai rencana pendirian lembaga itu. Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Karawang Ramon Wibawa Laksana mengaku menyambut baik pembentukan Komisi Pusat Kegiatan Pembinaan Penempatan Perlindungan dan Pemberdayaan Tenaga Kerja Indonesia di Karawang. “Tetapi perlu ada ketentuan hukum yang melandasi pembentukan lembaga tersebut, dan mengenai itu kini masih pembahasan,” kata dia.

Ketua Komisi D DPRD Karawang Nanda Suhanda menilai kinerja Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Karawang masih belum maksimal dalam mengurus permasalahan TKI. “Karena itu perlu dibentuk Komisi Pusat Kegiatan Pembinaan Penempatan Perlindungan dan Pemberdayaan Tenaga Kerja Indonesia,” katanya. Nanda menambahkan, dengan adanya lembaga khusus yang bertugas membina dan melakukan perlindungan secara intens terhadap TKI, diharapkan kasus-kasus yang selama ini menimpa TKI asal Karawang bisa diminimalisir. “Karawang merupakan satu daerah basis TKI. Jadi harus diurusi lebih serius,” ujarnya. (ghiok riswoto)

Pergerakan Tanah Sedikitnya 25 bangunan rumah di Kampung Sukasirna RT 05/02 Dusun Sukamulya Desa Cibanteng Kecamatan Sukaresmi Kabupaten Cianjur, rusak menyusul terjadinya pergerakan tanah. Sedangkan 8 rumah lainnya berada dalam kondisi terancam. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu. Hanya saja para penghuninya mulai diungsikan ke tempat lebih aman. Informasi yang dikumpulkan, kejadian bencana longsor bermula pascaterjadinya hujan yang mengguyur wilayah itu sejak beberapa hari terakhir. Kontur tanah labil rupanya memicu terjadinya pergeseran tanah, hingga akhirnya puluhan rumah ikut ambles. Berdasarkan pendataan, setidaknya ada 21 hektare lahan yang mengalami pergerakan tanah. Kepala Desa Cibanteng, Mohammad Ali Gunawan mengaku, sejauh ini ada sekitar 25 rumah yang rusak, dan 8 lainnya terancam. Pihaknya sudah membongkar 8 rumah yang mengalami rusak parah lantaran akan berbahaya jika didiami. Camat Sukaresmi Asep Kusmanawijaya menyebutkan, tanah ambles yang berada di bawah permukiman

warga sudah mencapai kedalaman 3 meter. Kondisi itu tentunya mengancam bangunan rumah lainnya. “Hujan sejak beberapa hari ini memang sangat deras. Pergerakan hari ini (kemarin) merupakan susulan setelah pada Selasa juga terjadi,” kata Asep. Sementara itu, korban longsor di Blok Kebon Kandang, Desa Sindangpala, Kecamatan Banjaran, Kabupaten Majalengka, Enik (65) kembali ditemukan, Kamis (16/5) sekitar pukul 13.00 WIB. Sebelumnya, seorang korban Ending (70) telah ditemukan sehari sebelumnya, Rabu (15/5) sekitar pukul 09.00 WIB. Dengan demikian, dua korban tertimbun sudah berhasil dievakuasi semuanya di hari ke empat pencarian. Dandim 0617 Majalengka Let Kol Inf Togu Parmonangan yang memimpin evakuasi menuturkan, dua korban yang tertimbun longsor sudah berhasil ditemukan. Jasad korban pertama Ending ditemukan sekitar pukul 9.00 WIB, berjarak sekitar 250 meteran dari tempat semula korban bekerja di sawahnya pada hari ketiga. (budiyanto/benny b/ m syahri romdhon/ghi)

Dua Investor Berminat Bangun Rumah Sakit INILAH, Cianjur - Badan Pelayanan Perizinan Terpadu dan Penanaman Modal (BPPTPM) Kabupaten Cianjur memproses perizinan pembangunan dua rumah sakit swasta di Kabupaten Cianjur. Sesuai rencananya, pembangunan rumah sakit itu akan ditempatkan di Jalan Pramuka dan Jalan Raya Bandung. Kepala BPPTPM Kabupaten Cianjur, Endang Suhendar didampingi Kepala Bidang Penanaman Modal, Aries Heriansyah mengatakan, proses perizinan pendirian rumah sakit

swasta memang sangat sulit. Sebab, izinnya tidak hanya dari pemerintah kabupaten saja, tapi juga pemerintah provinsi serta pemerintah pusat melalui Kementerian Kesehatan. “Kita sedang memproses izin pendirian rumah sakit swasta. Ada dua investor yang tertarik mendirikan rumah sakit swasta di Cianjur,” kata Endang, Kamis (16/5). Endang menyebutkan, proses perizinannya di Cianjur sendiri sudah berdasarkan kajian dari OPD di bidangnya. (benny bastiandy/ghi)

Tangis Kepedihan Warnai Reka Ulang Perkosaan dan Pembunuhan EMOSI anggota keluarga korban tak mampu lagi dibendung saat adegan demi adegan diperagakan para pelaku perkosaan dan pembunuhan sadis seorang siswi SMA di Cianjur dalam rekonstruksi, Kamis (16/5). Rekonstruksi kasus pemerkosaan disertai pembunuhan oleh empat pemuda digelar di beberapa tempat. Seorang keluarga korban yang hadir dalam gelar reka ulang sempat mengamuk. “Saya tidak terima keponakan saya diperlakukan seperti itu. Awas kalau keluar nanti dari penjara,” teriak seorang perempuan muda menggunakan sweater warna merah di sekitar lokasi reka

ulang di sebuah dealer. Kejadian serupa terjadi lagi ketika digelar reka ulang di Lapang Olahraga Prawatasari (Joglo). Perempuan muda yang tak lain bibinya itu kembali berupaya menyerang para pelaku. Karena dinilai mengganggu jalannya reka ulang, perempuan itu akhirnya diamankan dari lokasi. Berdasarkan pantauan, kali pertama reka ulang dilakukan di sebuah dealer mobil di Jalan Siliwangi. Di tempat itu satu di antara pelaku janjian dengan korban. Kemudian pelaku membawa korban ke Lapangan Olahraga Prawatasari, Joglo, menggunakan sepeda motor. Ternyata, di lapangan itu sudah menunggu tiga orang

INILAH/BENNY BASTIANDY

REKONSTRUKSI: Empat tersangka perkosaan siswi SMA Cianjur saat melakukan rekonstruksi atau reka ulang, Kamis (16/5). Rekonstruksi diwarnai kericuhan karena keluarga korban tidak terima atas perlakuan para pelaku.

rekan pelaku yang tengah berkumpul sambil minum minuman keras. Korban pun ikut dicekoki. Korban kemudian dibawa ke sebuah rumah di Cilaku. Di rumah itulah korban diperkosa hingga akhirnya dihabisi nyawanya. Kapolres Cianjur AKBP Agustri Heryanto mengatakan, reka ulang itu dilakukan untuk mengetahui kronologis kejadian sesuai dengan berita acara pemeriksaan (BAP). Jumlah yang diperagakan pelaku sebanyak 35 adegan di lima lokasi. “Pelaku sebanyak empat orang sudah kami amankan. Sedangkan satu orang lagi masih buron dan dalam pengejaran. Para tersangka dijerat Pasal 291 KUHP serta

Undang-Undang Perlindungan Anak Pasal 81 ayat 1 dengan ancaman hukuman 15 tahun penjara,” katanya. Melati (17) bukan nama sebenarnya, siswi salah satu SMA di Kabupaten Cianjur ditemukan di semak-belukar tak jauh dari jalan raya dalam kondisi mengenaskan. Selain tidak bernyawa lagi, kondisi korban pun sangat memprihatinkan dengan adanya bekas-bekas perkosaan beberapa waktu lalu. Tak heran, jika sejumlah kerabat korban geram dan berupaya menyerang para tersangka. Apalagi, mereka belum bisa melupakan bagaimana kondisi korban saat ditemukan, terlebih saat melihat adegan demi adegan diperagakan. (benny bastiandy/ghi)


INILAH GRUP : INILAH KORAN PORTAL NEWS : WWW. INILAH.COM, WWW. INILAHKORAN.COM, WWW.YANGMUDA.COM, WWW. JAKARTAPRESS.COM MAJALAH INILAH REVIEW

>5

JUMAT 17 MEI 2013

302 Anggota Polres Subang Jalani Pemeriksaan Tes Psikologi dan Kejiwaan INILAH, Subang - Sebanyak 302 anggota Polres Subang menjalani pemeriksaan tes psikologi dan kejiwaan di Mapolres Jalan Mayjen Sutoyo, Subang, Kamis (16/5). Tes psikologi dan kejiwaan tersebut dilakukan kepada anggota yang membawa senjata organik dan mereka yang baru akan mendapat kesempatan. Hasilnya, bagi mereka yang tidak lulus berarti belum mempunyai hak membawa senjata.

Kapolres Subang AKBP Chiko Ardiwiatto melalui Kepala Bagian Sumda Polres Subang Kompol Dadang Kartobing didampingi Kasubag Humas AKP Joni Wardi menjelaskan, program tes psikolog yang dilakukan adalah program rutin. Program ini sendiri dilakukan setiap 6 bulan sekali. Polres Subang sengaja mendatangkan Biro SDM Polda Jabar untuk kegiatan tersebut. “Program ini rutin kita lakukan setiap 6 bulan sekali, bagi anggota

yang memiliki senjata organik, termasuk yang belum. Semua anggota nantinya akan mengemban fungsi operasional dari beberapa kesatuan yang ada di Polres Subang,” katanya. Dadang menuturkan, ratusan anggota yang mengikuti tes di antaranya dari kesatuan Reserse dan Kriminal (Reskrim), Intelkam, dan anggota dari beberapa polsek di bawah komando Polres Subang. Dia menegaskan, dilakukannya

tes bagi anggota sebagai syarat untuk memegang senjata api, adalah untuk memastikan penggunaan senjata tersebut aman dan bisa dipertanggungjawabkan. “Fungsi dari kepemilikan senjata api ini adalah untuk menunjang tugas para anggota di lapangan. Di mana diperlukan pengamanan dengan menggunakan senjata api, dalam tindakan represif di lapangan. Jadi sebelum dibekali, ya harus benar-benar dipastikan kondisi ke-

jiwaan dan mental anggota itu aman,” paparnya. Dadang menambahkan, tes yang dilakukan kali ini khusus untuk kepemilikan senjata api khusus jenis pistol. ”Untuk uji tes kali ini khusus bagi senjata organik laras pendek atau pistol, bagi bintara kita, dan untuk tes bagi perwira belum kita selenggarakan,” ungkapnya. (zaenal mutaqin/ghi)

AKBP Chiko Ardiwiatto

Djakaria Tawarkan Perubahan Siap Berebut Rekomendasi PDIP Bersama Kandidat Lainnya ILUSTRASI/NET

REKTOR Unswagati Cirebon yang juga mantan Wali Kota Tangerang, Djakaria Machmud menawarkan perubahan Cirebon di Pilbup 2013. Djakaria Machmud mencalonkan diri sebagai bakal calon Bupati Cirebon periode 2013-2018. Djakaria akan berebut tiket rekomendasi bersama istri Bupati Cirebon Heviana Supardi yang juga bersaing menunggu rekomendasi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) sebagai kendaraannya. Meski pernah gagal pada pencalonan periode sebelumnya, mantan Wali Kota Tangerang dua periode itu sudah menyiapkan berbagai strategi untuk memenangkan Pilbup Cirebon. Djakaria menawarkan pembangunan Kabupaten Cirebon melebihi kemajuan Kota Tangerang beberapa tahun lalu. Juru Bicara Tim Pencalonan Djakaria Machmud, Harmono menuturkan, pen-

SAPA WARGA: Bakal Calon Bupati Cirebon Heviyana Supardi didampingi Ketua DPRD Kabupaten Cirebon Tasya Soemadi Algotas menyapa warga saat sosialisasi beberapa waktu lalu. Selain Heviyana, Rektor Unswagati Djakaria Machmud juga akan maju dalam Pilbup Cirebon 2013.

calonan Djakaria Machmud untuk kali ini merupakan jawaban dari berbagai pertanyaan seluruh elemen masyarakat akan keseriusannya membangun Kabupaten Cirebon. “Berdasarkan pengamatan dari luar, ternyata ma-

syarakat Kabupaten Cirebon, tokoh agama, politik, dan akademisi di Kabupaten Cirebon sudah lama menunggu pencalonan Pak Djakaria. Bukti sederhananya, deklarasi pencalonannya di Hotel Zamrud kemarin, dihadiri antusiasme berbagai elemen

yang cukup tinggi,” kata Harmono, Kamis (16/5). Harmono menuturkan, Djakaria mendapatkan pendekatan dari berbagai elemen dan partai besar di Kabupaten Cirebon. Pendekatan itu baik personal hingga resmi menggunakan nama partai.

Namun dari sekian banyak, PDIP yang cukup intens mendekati Djakaria Machmud dan mengajak maju melalui jalur PDIP. Harmono meyakinkan, keseriusan PDIP juga terlihat saat deklarasi pencalonan dari sekian banyak undang-

Polresta Banjar Amankan Empat Pengedar dan 24 Kg Ganja INILAH, Banjar- Polresta Banjar berhasil mengamankan 24 kilogram ganja kering siap edar bersama tiga pelaku pengedar, Kamis (16/5). Menurut informasi, ganja tersebut merupakan pesanan seseorang bernama Asep, warga Kota Banjar, dan akan diedarkan dalam kemasan kecil berupa 24 paket. Asep saat ini berstatus sebagai buron Polresta Banjar. Ketiga tersangka yang diringkus ketika hendak melakukan transaksi di sekitar SPBU Sasak Desa Mekarharja, Kecamatan Purwaharja, Kota Banjar, adalah MF alias Ucok warga Jakarta Selatan; AS alias Herlan warga Serpong, Tangerang Selatan; serta RBH alias Batara warga Ciater Tangerang.

INILAH/ANDRIANSYAH

JALANI BAP: Tiga pengedar ganja kering saat menjalani berita acara pemeriksaan (BAP) di Mapolresta Banjar, Kamis (16/5).

Sedangkan tersangka lainnya yakni Kiki juga asal Tangerang menyerahkan diri kepada polisi, serta Eka yang saat ini sudah diamankan di

Polsek Tanah Abang. Kapolresta Banjar AKBP Asep Saepudin didampingi Kepala Satuan (Kasat) Narkoba Inspektur Polisi Satu

(Iptu) Usep Supiyan menjelaskan, penangkapan sindikat berikut barang bukti 24 kg ganja, merupakan yang terbesar selama ini. Saat ini petugas juga tengah melakukan perburuan terhadap Asep warga Kota Banjar yang disebut ketiga tersangka sebagai pemesan daun ganja. “Saat ini kami masih terus mengembangkan kasus tersebut, sebab tidak menutup kemungkinan terkait dengan kasus serupa di tempat lain. Kami butuh waktu sekitar dua bulan untuk membongkar sindikat tersebut,” tuturnya. Dia mengungkapkan penangkapan bermula ketika petugas menerima informasi bakal ada transaksi ganja di sekitar SPBU Mekerharja, Kota Banjar. Berbekal informasi it-

ulah kemudian jajarannya melakukan penyelidikan hingga akhirnya berhasil menangkap para pelaku. Dari tangan tersangka petugas menemukan sebanyak 3 kilogram daun ganja. Ketiganya adalah Ucok, Herlan, dan Batara. Dalam penggeledahan, petugas menemukan 3 kilogram ganja dikemas dalam tiga paket, serta seperempat daun ganja yang dibungkus kertas warna cokelat. Herlan dan Batara mengatakan bahwa barang tersebut milik Ucok. Ketika diinterogasi, tersangka mengaku masih memiliki 21 kilogram ganja yang dititipkan di rumah Riki yang terletak di wilayah Ciputat,Tangerang, serta 57 kilogram di rumah Eka. (andriansyah/ghi)

an, beberapa tokoh parpol yang hadir bersama seluruh pengurus PAC hingga ranting adalah PDIP. Bukti lain, lanjut Harmono, meski pendaftaran calon sudah ditutup DPC PDIP, kesempatan tetap diberikan DPD PDIP Jabar dengan tetap mengizinkan pencalonan Djakaria melalui partai banteng moncong putih itu. Sehingga, Djakaria tergerak hatinya untuk kembali maju Pemilihan Bupati Cirebon. Disindir soal kegagalan periode sebelumnya, Harmono menegaskan, kegagalan adalah kesuksesan yang tertunda. Majunya menggunakan PDIP merupakan sebuah langkah riil untuk memenangkan pencalonannya. Pasalnya, wilayah Kabupaten Cirebon masih didominasi PDIP. Meski demikian, lanjut Harmono, Djakaria tidak menutup peluang dengan tetap berkomunikasi dengan tokoh politik lain untuk membuka peluang sebesar-besarnya. Karena, hingga saat ini belum ada sosok mana pun yang sudah pasti bergandengan dengannya. “Beliau memang intens berkomunikasi dengan PDIP dan juga tokoh politik lain. Karena, sampai sekarang kan

belum ada penegasan akan berdampingan dengan siapa. Jangankan dengan siapa, surat rekomendasi saja sampai sekarang masih belum diketahui keputusannya. Jadi, Pak Djakaria terus melakukan komunikasi bersama banyak tokoh. Terkait adanya wacana pengawinan dengan beberapa calon, beliau sangat memahami bahwa itulah kodrat perpolitikan,” jelas Harmono. Dia menambahkan, sebagai putra daerah Kabupaten Cirebon, Djakaria sudah menyatakan kesiapannya membangun Kabupaten Cirebon melebihi prestasinya membangun Kota Tangerang dua kali periode. Kemajuan itu dia buktikan dengan pendidikan murah yang berkualitas. Menurutnya, memberikan bantuan dengan menggunakan APBD untuk pendidikan gratis memang sudah kewajiban dari pusat, namun kualitas pendidikan itulah yang menjadi tugas dan tantangan pemerintah daerah dan penyelenggara pendidikan tersebut. Harmono menambahkan, selain menawarkan perbaikan pendidikan, majunya Djakaria juga untuk memperbaiki persoalan kesehatan. (m syahri romdhon/ghi)

Massa Desak Kejari Usut Tuntas Korupsi INILAH, Subang – Massa dari Komunitas Anak Muda Peduli Anti Korupsi (Kampak) Subang menggelar unjuk rasa, Kamis (16/5). Mereka mendesak Kejaksaan Negeri Subang untuk mengusut tuntas kasus dugaan korupsi penyimpangan dana Program Usaha Agrobisnis Pertanian (PUAP) tahun 2011 Kabupaten Subang sebesar Rp941 juta. Massa juga mendesak Kejaksaan agar segera mencabut status tahanan kota terhadap anggota

DPRD Kabupaten Subang Usep Ukaryana, yang terkait kasus PUAP, dan segera menahannya, serta menyita kekayaannya. Status tahanan kota terhadap Usep dinilai sebagai bentuk ketidaktegasan Kejaksaan Negeri Subang terhadap koruptor. “Usep Ukaryana menjadi aktor utama pemotongan dana Program Usaha Agrobisnis Pertanian (PUAP) tahun 2011. Usep menerima dana Rp550 juta. Tapi belum ditahan,” ungkap Asep seorang pengunjuk rasa. (zaenal mutaqin/ghi)

Bencana Memaksa Warga Sukasirna Konsumsi Air Hujan WARGA Kampung Sukasirna RT 05/02 Dusun Sukamulya Desa Cibanteng Kecamatan Sukaresmi Kabupaten Cianjur terpaksa harus mengonsumsi air hujan. Kondisi itu terjadi pascabencana pergerakan tanah yang mengakibatkan 13 rumah ambles dan lebih dari 20 rumah lainnya terancam, Rabu (15/5) lalu. Otoy (42), misalnya. Saat ini dia bersama warga lainnya kesulitan mendapatkan air bersih lantaran selang yang mengaliri pasokan air dari perbukitan tertimbun tanah longsor. Walhasil, dia terpaksa menggunakan air hujan yang sengaja ditampung. “Kami sangat

membutuhkan bantuan pasokan air bersih,” kata Otoy, Kamis (16/5). Otoy mengaku, pergerakan tanah di permukimannya terus meluas. Sebetulnya, pergerakan terjadi sejak dua minggu lalu. Puncaknya terjadi pada Rabu (15/5) ketika hujan deras. “Hampir sebagian besar rumah di wilayah kami ambles. Pergerakan tanahnya mencapai 3-4 meter,” ujarnya. Otoy khawatir, bersamaan hujan deras saat ini pergerakan tanah akan semakin meluas. Dia bingung lantaran saat ini tempat tinggalnya hancur.”Mudah-mudahan saja ada segera bantuan,” tuturnya. Bencana longsor dan pergerakan tanah di wilayah

INILAH/BENNY BASTIANDY

PERBAIKI RUMAH: Seorang warga Dusun Sukamulya, Kabupaten Cianjur mendirikan bangunan rumahnya yang hancur akibat pergerakan tanah. Saat ini para korban yang mengungsi terpaksa harus minum air hujan.

itu, selain menghancurkan belasan rumah, juga merusak setidaknya hampir 218.493 meter persegi lahan sawah, serta sebuah masjid. Lahan sawah yang rusak itu satu di antaranya milik Ajat (40), warga lainnya. Dia mengaku mengalami kerugian lantaran sawahnya seluas hampir 34.695 meter persegi hancur. Saat ini lahan sawahnya menyerupai danau lantaran mencekung ke bawah dengan digenangi air hujan. Camat Sukaresmi Asep Kusmanawijaya mengaku, belasan rumah dan sebuah bangunan masjid sudah tak bisa dipergunakan lagi akibat kejadian pergerakan tanah itu. Sedangkan puluhan rumah lainnya ikut

terancam ambles. Dari hasil pendataan, jumlah kerugian materi belum bisa ditaksir. Hanya saja selain rumah dan masjid, yang terkena dampak pergerakan tanah itu adalah lahan sawah seluas hampir 218.493 meter persegi. Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Cianjur Asep Ahmad Suhara menuturkan, untuk sementara ini seluruh warga yang rumahnya hancur mengungsi ke rumah sanak saudaranya. Beberapa rumah lainnya, kata Asep, ikut terancam lantaran kondisinya belum bisa dikatakan aman. “Kami secepatnya akan menerjunkan ahli geologi untuk meneliti kondisi kontur tanah di lokasi,” paparnya. (benny bastiandy/ghi)


INILAH GRUP : INILAH KORAN PORTAL NEWS : WWW. INILAH.COM, WWW. INILAHKORAN.COM, WWW.YANGMUDA.COM, WWW. JAKARTAPRESS.COM MAJALAH INILAH REVIEW

JUMAT 17 MEI 2013

LINTAS BISNIS LINTAS BISNIS

Telkomsel Mantapkan Bisnis Digital INILAH, Bandung - Selama 18 tahun hadir di tengah masyarakat, tahun ini Telkomsel mengusung tema ‘Muda, Berbagi, Paling Indonesia’. Tema ini menggambarkan jiwa dan semangat yang menggerakkan Telkomsel menjadi operator seluler terdepan. “Kami menyadari keberadaan Telkomsel sebagai operator seluler nomor satu di Indonesia hingga saat ini tidak lepas dari dukungan pemangku kepentingan khususnya para pengguna. Oleh karena itu, di HUT Telkomsel ini kami fokus pada program yang dapat memberi manfaat lebih bagi pengguna, khususnya kalangan anak muda,” papar Adita Irawati, Head of Corporate Communications Group Telkomsel dalam rilisnya yang diterima INILAH, Kamis (16/5). Di usia 18 tahun ini juga Telkomsel memantapkan jalannya menuju bisnis digital sebagai bisnis masa depan. Serangkaian program layanan digital akan diluncurkan dalam waktu dekat. Era Digital Mobile Lifestyle menggerakkan perubahan bagi sektor Telekomunikasi, Informasi dan Komunikasi secara global. Memasuki usia ke-18, Telkomsel akan terus menjawabnya dengan mengerahkan segenap potensi dan teknologi untuk memberikan layanan digital bagi aktivitas periklanan, gaya hidup dan perekonomian. Telkomsel melalui brand kartuHalo, simPATI, dan Kartu As juga terus berupaya memenuhi kebutuhan telekomunikasi masyarakat di seluruh pelosok Indonesia. Hingga saat ini tak kurang dari 57.000 BTS telah dibangun yang menjangkau seluruh wilayah populasi Indonesia. Merayakan ulang tahun yang ke-18, Telkomsel memberikan penghargaan spesial dan beragam bonus kepada pelanggan setia atas kepercayaannya menggunakan produk serta layanan Telkomsel.( jul)

Festival Citylink Bidik Penggemar Otomotif INILAH, Bandung - Penggemar otomotif dunia tentu tak asing dengan film box office Hollywood, Fast & Furious. Film yang memasang Vin Diesel sebagai pemeran utama kini sudah memiliki enam seri. Di Indonesia, film Fast & Furious 6 yang melibatkan juga aktor Indonesia, Joe Taslim, akan diputar 23 Juni 2013. Manajemen Festival Citylink bekerja sama dengan Invisible Organized tak ingin ketinggalan momen, menyambut pemutaran film yang banyak menginspirasi jutaan penggemar otomotif dunia ini. Program Fast and Furious 6 Experience in Bandung, pun digelar sejak 16 Mei hingga 9 Juni 2013. Pusat belanja modern di Jalan Peta Kota Bandung ini menyiapkan hadiah die cast gratis, bagi pelanggan yang belanja minimal Rp250 ribu di semua tenant. “Kecuali tenant food and beverage, Terazzo dan Electronic Solution. Kami punya program promosi khusus untuk kedua tenant yang disebut terakhir,” jelas PR & Sponsorship Festival Citylink, Trianggie Stifany, Kamis (16/5). Lewat program ini, pelanggan Lotte Mart juga bisa memperoleh miniatur mobil berbagai merek dengan total belanja mencapai lebih dari Rp350 ribu. Trianggie optimistis, program Fast and Furious 6 Experience in Bandung ini, bakal disambut antusias pengunjung. Sebab, penggemar film Fast & Furious di Bandung terdiri dari berbagai kalangan.(ricky ry/jul)

GRAFIK HARGA LOGAM MULIA KAMIS, 16 MEI 2013

480000 475000 470000

468000

465000

463000

466000

460000

460000 462000

455000 450000 445000

450000

10/05

11/05

13/05

14/05

15/05

16/05

SUMBER: ANTAMGOLD

KURS TRANSAKSI MATA UANG KAMIS, 16 MEI 2013 Mata Uang Australian Dollar Brunei Dollar Canadian Dollar Swiss Franc Chinese Yuan Danish Krone EURO Spot Rate British Pound Hongkong Dollar Japanese Yen Korean Won Kuwaiti Dinar Malaysian Ringgit Norwegia Krone New Zealand Dollar Papua New Guinea Kina Peso Filipina Saudi Arabian Real Swedish Krona Singapore Dollar Thai Baht US Dollar

Simbol

Kurs Jual

Kurs Beli

AUD BND CAD CHF CNY DKK EUR GBP HKD JPY KRW KWD MYR NOK NZD PGK PHP SAR SEK SGD THB USD

9,705.91 7,875.74 9,649.43 10,149.15 1,578.04 1,693.19 12,617.19 14,924.86 1,262.60 9,599.33 8.80 34,262.24 3,265.24 1,675.82 8,094.95 4,767.21 238.10 2,612.93 1,469.58 7,875.74 330.82 9,799.00

9,603.99 7,791.97 9,549.17 10,043.48 1,562.26 1,675.59 12,489.07 14,772.68 1,249.81 9,500.54 8.71 33,884.04 3,229.36 1,657.64 8,008.18 4,215.08 235.55 2,586.66 1,453.94 7,791.97 326.74 9,701.00

SUMBER: BANK INDONESIA

>6

PT DI Proyeksikan Kontrak Rp4,24 Triliun PADA tahun ini, PT Dirgantara Indonesia (PT DI) memproyeksikan nilai kontrak yang akan didapatkan mencapai Rp4,24 triliun. Menurut Direktur Bidang Kualitas sekaligus Manajer Komunikasi PT DI Sonny Saleh Ibrahim, pihaknya optimistis akan mencapai nilai kontrak tersebut. Dia merinci, proyeksi kontrak tersebut, sebanyak Rp3,89 triliun di antaranya akan didapatkannya dari pemesanan dan pembuatan pesawat. Sedangkan sisanya, senilai Rp342 miliar, merupakan hasil bisnis service pesawat, pemesanan komponen, dan alutsista engineering. “Kami optimistis akan mencapai proyeksi tersebut. Untuk komposisinya, kami mengharapkan 50% dari nilai kontrak tersebut berasal dari beberapa negara di kawasan Asia Pasifik,” kata Sonny di Bandung, Kamis (16/5). Bila dibandingkan dengan tahun sebelumnya, kata dia, tentu berbeda. Pasalnya, di 2012, mayoritas kontrak berasal dari dalam negeri. Terlebih nilai kontrak lebih kecil dibandingkan tahun sebelumnya. Tetapi untuk kontrak sebesar Rp4,24 triliun

INILAH/BAMBANG PRASETHYO

ASIA PASIFIK: PT Dirgantara Indonesia menargetkan mendapatkan nilai kontrak Rp4,24 triliun pada tahun ini. PT DI mengharapkan 50% dari nilai kontrak itu berasal dari beberapa negara di kawasan Asia Pasifik.

pada tahun ini, tetap didominasi oleh pembuatan pesawat. Selebihnya adalah pembuatan komponen serta service. “Nilai kontrak Rp4,24 triliun itu adalah hasil dari pembuatan pesawat. Di antaranya CN 295, NC 212, CN 235, serta helikopter jenis Bell atau Puma. Selain itu, juga Rp120 miliar dari aircraft service, Rp150 miliar dari pembuatan komponen pesawat komersial dan Rp72 miliar alutsista engineering,” katanya.

Pada tahun sebelumnya, lanjutnya, total nilai kontrak PT DI mencapai Rp7,9 triliun. Kontrak tersebut didapatkan dari pengadaan pesawat bagi Tentara Nasional Indonesia (TNI). Kontrak sendiri didominasi oleh pengadaan pesawat CN dan helikopter. “Kontrak tahun lalu sekitar Rp7,5 triliun. Kami juga mendapatkan kontrak dari sektor lainnya yaitu dari aircraft service, komponen pesawat komersial dan alutsis-

ta engineering yang bernilai Rp385 miliar,” jelasnya. Sonny mengatakan, kini pihaknya tengah sibuk menyelesaikan pembuatan 18 unit pesawat. Sebanyak 18 unit pesawat yang merupakan hasil kontrak tahun lalu tersebut di antaranya adalah pesanan dari TNI. Pembuatan pesawat tersebut terdiri dari berbagai jenis. “Jenis pesawat yang sedang kita kerjakan saat ini beragam. Ada pesawat dan

helikopter yang di antaranya adalah pesanan TNI,” katanya. Dia menuturkan, 18 pesawat yang tengah dikerjakan berasal dari berbagai jenis yakni CN 295, CN 235, dan NC 212. Di dalamnya pun termasuk penyelesaian helikopter Super Puma NAS 332. Khusus untuk pemesanan pesawat dari TNI, pihaknya akan menyelesaikannya hingga 2015. Jenisnya adalah Super Puma dan helikopter Cougar. (astri agustina/jul)

Pasokan Aman, Harga Daging Ayam Harus Stabil INILAH, Bandung - Kabid Pengembangan Usaha, Dinas Peternakan Jabar, Dince Tresna mengatakan hingga jelang Idul Fitri tahun ini, pasokan daging ayam di provinsi ini aman. Meski pasokan daging ayam jelang Lebaran tergolong aman, yang kerap menjadi perbincangan adalah perihal harga. Tak bisa dipungkiri, setiap tahunnya, harga daging ayam melambung tinggi menjelang Lebaran. “Pasokannya aman, hanya yang perlu kita konsolidasikan adalah mengenai harga. Yang memang yang kerap menjadi masalah itu perihal harga,” katanya di Bandung, Kamis (16/5). Penyediaan daging ayam di Jabar sebanyak 817,14 juta ekor. Penyediaan tersebut terbagi menjadi dua, yakni ayam buras 43,71 juta ekor dan ras petelur 773,43 juta. Sementara itu, untuk konsumsinya sebanyak 311,31 juta ekor, yakni ayam

INILAH/DICKY ZULFIKAR NAWAZAKI

KERAP NAIK: Meski pasokan daging ayam di Jawa Barat tergolong aman menjelang Ramadan dan Idul Fitri, namun harga ayam kerap tetap naik di pasar.

buras 22,48 juta dan konsumsi ayam petelur 288,82 juta ekor. “Ada surplus yang volumenya sebanyak 410,9 juta ekor atau setara dengan 328.535 ton,” imbuhnya. Ketua Persatuan Pedagang Pasar dan Warung Tra-

disional (Pesat) Jabar Usep Iskandar Wijaya mengatakan, kenaikan harga daging ayam yang terjadi setiap menghadapi hari besar keagamaan seolah sudah menjadi budaya dari tahun ke tahun. Padahal, kata Usep, setiap

tahunnya stok daging ayam tidak pernah kekurangan. Terlebih, harga pakan juga tidak berpengaruh terhadap harga daging ayam di pasar. “Menjelang Ramadan kenaikan harga luar biasa dan tak rasional. Yang dikhawatirkan

adalah konsumen. Rentetan persoalan setiap tahun ini harusnya bisa teratasi, janganjangan ini permainan tengkulak atau kartel,” jelasnya. “Klise kalau ketika jelang Lebaran selalu saja ada istilah kegagalan produksi atau kegagalan telur dari penetasan. Ini seperti rekayasa belaka dan ujung-ujungnya mempermainkan harga di pasar. Kalaupun ini kegagalan, kenapa dari dulu enggak diperbaiki?” papar Usep. Salah seorang peternak ayam asal Ciamis, Otong Bustomi, mengatakan persoalan peternakan ayam ras daging ada tiga, yakni suplai DOC (day old chicken) tak menentu, lalu permasalahan pakan juga dipengaruhi oleh bahan baku. Terakhir, usaha petani lokal belum efisien. “Kandang petani sudah tua di Ciamis sampai 10 tahun ke atas, itu berpengaruh terhadap produksi jadi tidak efisie,” tutupnya. (astri agustina/jul)

Budi Daya Jamur Tiram Sederhana, namun Prospektif SALAH satu usaha di sektor agrobisnis yang kini semakin banyak digeluti warga adalah budi daya jamur tiram. Selain pola budi daya yang sederhana dan mudah diduplikasi, pangsa pasarnya pun luas. Budi daya jamur tiram ini tergolong tidak susah, perawatannya mudah dan murah. Seperti yang dilakukan Totoh Solihah (40), warga Kampung Pojok Taman Desa Puteran Kecamatan Pagerageung Kabupaten Tasikmalaya. Ibu empat putra ini budi dayajamur tiram selama 2 tahun lalu, hasilnya lumayan bisa memenuhi kebutuhan keluarga sehari-hari. “Peralatan yang dipergu-

DOK. INILAH

TAK SULIT: Budi daya jamur tiram sederhana dan tidak sulit, namun pasarnya masih sangat potensial.

nakan tidak repot, juga tidak perlu biaya yang mahal,” tutur Totoh saat ditemui INILAH, Kamis (16/5). Sambil menerangkan

usahanya, dia tampak asyik membersihkan kubung jamurnya yang berada di belakang dapur. Dia menjelaskan, budi

daya jamur tiram cukup menguntungkan. Bahan bakunya berupa serbuk gergaji, bekatul, gips, kapur, tepung jagung, dan gula putih. Bahan baku mudah didapatkan. Distribusinya juga tidak ribet, kadang tetangga sekitar berdatangan membeli langsung. Terkadang, dia juga menjual hasil budi dayanya itu ke pasar. Menurutnya, tidak susah menjual jamur tiram, pasar selalu membutuhkan. Harga jualnya juga relatif stabil, hal ini mungkin jamur tiram ini tidak mengenal musim. Hal yang paling penting, lanjutnya, tidak perlu tenaga besar untuk perawatan, cukup dirinya

seorang di sela-sela waktu luang. Jelas, budi daya jamur tiram ini menghemat biaya tenaga kerja. Meski begitu, dia mengimbau bagi masyarakat yang tertarik budi daya jamur tiram tetap harus mempersiapkan dengan matang. Di antaranya, mempersiapkan ruang persiapan secara khusus untuk membuat dan mengembangkan bibit. Selain itu, persiapkan juga ruangan lain untuk memasukkan bibit pada media tanam dan juga untuk membesarkan jamur. “Yang terpenting ruangannya mudah dibersihkan, bisa menampung jamur banyak dan kelembaban udara cukup,” tegasnya. (fuad hisyamudin/jul)


INILAH GRUP : INILAH KORAN PORTAL NEWS : WWW. INILAH.COM, WWW. INILAHKORAN.COM, WWW.YANGMUDA.COM, WWW. JAKARTAPRESS.COM MAJALAH INILAH REVIEW

JUMAT 17 MEI 2013

MUTIARA HIKMAH

Surga bagi Orang-orang berhati Bersih “Hati yang bersih, adalah hati yang tidak menyimpan dendam, kebencian kepada orang lain, bersih dari nafsu amarah, iri hati, dan hasad. Orang berhati seperti ini, dijamin Rasullulloh SAw akan masuk surga.” SUATU ketika para sahabat duduk bersama Rasulullah Muhammad Saw di depan sebuah masjid. Sedang asyik bercengkerama, Nabi tiba-tiba berkata, ”Orang yang akan lewat ini adalah calon penghuni surga.” Para sahabat penasaran siapa gerangan calon penghuni surga itu? Tak lama kemudian seorang lelaki yang berpakaian sederhana lewat di depan Nabi dan para sahabat sambil menenteng terompahnya. Lelaki ini tidak tampak istimewa, penampilannya sama dengan jemaah masjid biasa. Keesokan hariILUSTRASI NET nya, seperti biasa saat Rasulullah sedang duduk dengan para sahabat di depan masjid, Rasulullah kembali berkata, ”Orang yang akan lewat ini nanti adalah calon penghuni surga,” ujar Rasulullah. Para sahabat pun kembali dibuat penasaran sambil melongok ke kanan ke kiri siapa gerangan orang yang beruntung itu? Ternyata lelaki yang sama lewat di depan Rasulullah dan para sahabat sambil menjinjing terompahnya. Adalah Ali bin Abi Thalib tak tahan dengan rasa penasarannya, apa gerangan yang membuat orang itu bisa masuk surga seperti diceritakan Rasulullah? Ali memutuskan untuk membuntuti lelaki tersebut sampai pulang ke rumahnya. Tiba di rumah si fulan, Ali kemudian berkunjung dan bersilaturahmi. Ali pun bercakap-cakap sejenak dengan lelaki itu. Setelah sekian lama ngobrol, Ali menyimpulkan tak ada yang istimewa dari lelaki itu hingga dia memutuskan menambah jam bertamunya. Namun hingga malam, Ali tak kunjung menemukan hal istimewa dari orang tersebut. Karena penasaran, Ali memohon izin kepada lelaki itu untuk menginap. Saat malam tiba Ali bangun untuk menegakkan salat malam beberapa malam. Sejenak kemudian dia menengok pemilik rumah, si fulan. Ah, dia tak bangun dari tidurnya, hanya saja tiap kali dia menggeser tubuhnya di atas dipan selalu mengucapkan, “Allah, Allah.” Demikianlah beberapa hari Ali menginap di rumah si fulan untuk mengetahui apa keistimewaan calon penghuni surga ini. Keesokan harinya Ali berpamitan kepada si lelaki dan pulang ke rumahnya. Saat di masjid Ali merenung, apa kelebihan lelaki itu sehingga dia dijanjikan masuk surga, sedangkan salatnya seperti salat para sahabat lainnya, tidak lebih. Salat sunah juga dalam takaran yang biasa, salat sunat qobliyah dan ba’diyah salat wajib, tak lebih. Karena tak kunjung menemukan keistimewaan dari lelaki itu, Ali kemudian memutuskan untuk menanyakannya kepada Rasulullah. “Wahai Nabi apakah kelebihan orang lelaki yang tempo hari lewat hingga dia dijanjikan masuk surga sedangkan ibadahnya saya lihat biasa-biasa saja?” Mendapati pertanyaan itu, Rasulullah Muhammad SAW kemudian tersenyum seraya berkata. “Orang ini tidak menyimpan dendam dalam hatinya, tidak pula kebencian kepada orang lain. Hatinya bersih dari noda hawa dan nafsu amarah, iri hati, dendam, dan hasad. Hati yang bersih itulah yang menghantarkan dia masuk ke surga!” Subhanallah Mahasuci Allah yang mengangkat derajat orang-orang yang berhati bersih.(nurholis)

>7

Anggaran Tak Cair Kurikulum 2013 Ditunda ANGGARAN tak cair, implementasi Kurikulum 2013 kemungkinan ditunda. Di Bandung, FAGI siap mengajukan judicial review PP 32 Tahun 2013. Direktur Jenderal Ditjen Pendidikan Menengah Kemendikbud Hamid Muhammad mengatakan, hingga kini pihaknya belum memperoleh anggaran yang dibutuhkan untuk persiapan pelaksanaan Kurikulum 2013. Akibatnya, implementasi kurikulum yang dijadwal 15 Juni nanti terancam diundur. Menurut Hamid, anggaran kurikulum itu sebagian besar untuk pelatihan guru dan pencetakan buku. Namun belakangan jumlah sekolah yang akan menjalankan kurikulum dikurangi, sehingga porsi anggaran pun harus dibahas ulang dengan Komisi X DPR RI. “Anggaran yang sudah disetujui DPR Rp684 miliar dengan asumsi kurikulum dijalankan di 30% sekolah. Kalau jumlahnya turun, harus dibahas lagi dengan DPR. Kalau belum, kita enggak berani retender,” kata Hamid di Kemdikbud seperti dikutip Antara, Kamis (16/5). Sebelumnya Kemendikbud sudah memulai proses

ANTARA/NOVERANDIKA

DITUNDA: Penerapan Kurikulum Pendidikan 2013 diperkirakan batal pada Juni mendatang. Berkurangnya jumlah sekolah yang siap menerapkan kurikulum itu berdampak pada anggaran yang harus dibahas kembali bersama Komisi X DPR.

tender sesuai rencana awal. Namun karena terjadi pengurangan jumlah sekolah, tender itu pun terpaksa diulang. “Tapi tender ulang juga belum berjalan karena anggaran yang belum pasti,” ujarnya. Hamid menjelaskan, di tingkat SMA/SMK, jumlah sekolah yang akan menerapkan kurikulum hanya tinggal 1.270 SMA, dan 1.021 SMK. Sesuai rencana awal, kebutuhan anggaran untuk SMA/SMK mencapai Rp170 miliar, tapi

dengan pengurangan ini tinggal Rp92 miliar. Sementara itu di Bandung, meski baru disahkan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) tanggal 7 Mei 2013 lalu, keberadaan Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 32 Tahun 2013 tentang Perubahan PP 19/2005 tentang Standar Nasional Pendidikan (SNP), akan digugat. Iwan Hermawan, Sekretaris Jenderal Federasi Guru Independen Indonesia (FGII), menyatakan akan se-

gera menggugat peraturan pemerintah ini dengan mengajukan judicial review (JC) ke Mahkamah Agung (MA). Berdasar Kajian FGII, kata Iwan, Pasal 67,69,70 PP 32/2013 bertentangan dengan UU No 20/2003 Sistem Pendidikan Nasional (Sisdiknas) Pasal 58 ayat (1) yang berbunyi evaluasi hasil belajar peserta didik dilakukan pendidik untuk memantau kemajuan dan perbaikan hasil belajar peserta didik secara berkesi-

nambungan. Kemudian, Pasal 62 ayat (2) yang berbunyi Ijazah diberikan kepada peserta didik sebagai pengakuan terhadap prestasi belajar dan/ atau penyelesaian suatu jenjang pendidikan setelah lulus ujian yang diselenggarakan oleh satuan pendidikan yang terakreditasi. “Jadi jelas di UndangUndang Sisdiknas tidak ada pasal yang mengamanatkan Ujian Nasional,” pungkasnya.(nurholis)

Bupati Cuti Kampanye, Sebanyak 338 Kepala SD Dilantik Camat INILAH, Sumedang – Ratusan Sekolah Dasar (SD) di Kabupaten Sumedang dalam dua tahun terakhir ini tidak dipimpin kepala sekolah definitif. Guna mencegah dampak negatif dari kondisi itu, sebanyak 338 Kepala Sekolah terpaksa dilantik oleh Camat. Para kepala sekolah itu dilantik di wilayah masing-masing oleh camat setempat. Kepastian itu di sampaikan Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Sume­ dang Herman Suryatman. Menurutnya, pelantikan para

kepala SD oleh camat terpaksa dilakukan karena Bupati Sumedang Don Murdono sedang cuti kampanye Pemilihan Gubernur Jawa Tengah. Herman menjelaskan, dasar hukum pelantikan para kepala SD oleh camat adalah menggunakan Peraturan Bupati (Perbup) No 55 Tahun 2009 tentang Pelimpahan Wewenang Bupati kepada Camat. Dengan demikian, saat ini ke-338 SD telah memiliki kepala sekolah definitif. Lebih lanjut Herman menjelaskan, percepatan pelantikan para kepala se-

Hanya saja rasanya tidak etis jika selama 2 tahun ijazah masih ditandatangani oleh plt kepala sekolah. Herman Suryatman Disdikpora Kabupaten Sumedang

kolah itu dilakukan atas berbagai pertimbangan. Di antaranya, adalah semakin dekatnya masa kelulusan siswa SD di mana ijazah yang dikeluarkan harus ditanda-

tangani kepala sekolah. Meski penandatanganan ijazah itu bisa dilakukan dan sah oleh plt kepala sekolah, tapi hal itu khawatir memunculkan penilaian bahwa Pemkab Sumedang tidak profesional. Apalagi, ijazah yang diteken oleh plt kepala sekolah sudah pernah dilakukan pada kelulusan 2011. “Hanya saja rasanya tidak etis jika selama dua tahun dan bahkan sekarang akan tiga tahun ijazah masih ditandatangani plt kepala sekolah,” kata Herman. Dari 338 kepala sekolah

yang dilantik camat itu, kata Herman, 265 orang merupakan promosi dan 73 orang rotasi. Kepala sekolah yang dilantik ini sebelumnya sudah melalui proses seleksi dan sudah dinyatakan memenuhi syarat sejak satu tahun lalu. Dia menambahkan, pada 18 Juli 2011, bupati mencopot jabatan ratusan kepala sekolah berdasarkan Permendiknas 28/ 2010 tentang Penugasan Guru sebagai Kepala Sekolah. Namun saat itu, pemkab belum menyiapkan kepala sekolah pengganti. (vera suciati/hol)

Mengubah Mindset, Menciptakan Lulusan Mandiri ILUSTRASI NET

MINDSET, setelah lulus dari perguruan tinggi kemudian mencari pekerjaan harus diubah. Sarjana justru harus membuka peluang kerja. Karena itu, mereka wajib dibekali dengan kemampuan berwirausaha. Problem klasik yang dihadapi sarjana perguruan tinggi adalah kesulitan mendapatkan pekerjaan. Mengingat, tingkat penyerapan tenaga kerja tidak sebanding dengan lulusan perguruan tinggi maka mindset mencari pekerjaan setelah lulus harus diubah. Saat ini para sarjana justru didorong untuk menciptakan lapangan kerja dengan menjadi pengusaha. Didasari pemikiran tersebut, dalam beberapa tahun terakhir sejumlah perguruan tinggi mulai membekali mahasiswanya dengan materi kewirausahaan (enterpreneur). Tak terkecuali yang dilakukan Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Gunung Djati (SGD) Bandung. Lebih dari itu, para pengelola kampus yang terletak di Jalan AH Nasution 105 Kota Bandung itu, mulai aktif mendorong mahasiswanya untuk berwira usaha.

BERUBAH: Jiwa wirausaha harus diterapkan sejak dini. Dengan begitu, setiap orang terlebih pelajar atau mahasiswa akan lebih cepat matang dan mandiri.

Belum lama ini, unit yang secara khusus membidangi masalah tersebut yakni Lembaga Inkubasi Kewirausahaan Mahasiswa (LIKM) menggelar seminar bertajuk “Be The True Moslem Entrepreneur”. Hadir menjadi pembicara dalam seminar itu adalah Prof Ali Ramdhani dan Topan B Umbara selaku pemilik perusahaan Ayam Goreng Laos. Menurut Ali Ramdhani, setiap mahasiswa harus mampu berpikir out of the box yang berbeda dari kebanyakan orang. Dengan demikian, ketika orang

berbicara mencari pekerjaan, saat masih menjadi mahasiswa harus sudah mulai berpikir untuk membuka kesempatan kerja. Karena itu, kata Ali, LIKM diharapkan bisa memberi wadah yang bisa memfasilitasi kebutuhan tersebut. Salah satunya adalah dengan memberikan pelatihan kewirausahaan, atau melakukan kunjungan ke sejumlah unit usaha yang sudah berhasil. “Kegiatan seperti itu bisa merangsang untuk tumbuhnya jiwa entrepreneur sejak masih

menjadi mahasiswa,” ujar Ali. Lebih lanjut menurut Ali, sikap mandiri dalam berwirausaha tidak sekadar ditanamkan, tapi harus dijadikan pandangan hidup setiap Muslim. Dengan begitu, diharapkan bisa tumbuh masyarakat Muslim yang sejahtera. Sementara itu, Topan B Umbara memberikan sejumlah tips dalam berwira usaha. Salah satunya, kata dia, sikap berani bahkan cenderung nekat menjadi kata kunci untuk memulai usaha. Kendati begitu, setiap Muslim dalam melakukan hal apa pun harus mencontoh perilaku Rasulullah Muhammad Saw. Menurutnya, pengusaha Muslim harus senantiasa mengedepankan sikap jujur. Dengan begitu, apapun produk yang dijualnya akan mendapat kepercayaan dari masyarakat. Pemilik 3 cabang Ayam Goreng Laos pun menceritakan senangnya berwira usaha. Salah satunya adalah saat berusaha mengembangkan bisnis, mau tidak mau seorang pengusaha harus banyak membangun relasi dan silaturahmi dengan banyak orang. “Dengan begitu, bisnis akan terus berjalan, dan kita bisa terus jalan-jalan,” pungkasnya. (nurholis)


INILAH GRUP : INILAH KORAN ď ŹPORTAL NEWS : WWW. INILAH.COM, WWW. INILAHKORAN.COM, WWW.YANGMUDA.COM, WWW. JAKARTAPRESS.COM ď ŹMAJALAH INILAH REVIEW

JUMAT 17 MEI 2013

okus Inilah

>8

Karikatur

Virus Plagiarisme Perguruan Tinggi DUNIA perguruan tinggi Indonesia kembali didera isu tak sedap: plagiarisme. Kali ini yang kebagian aib langsung adalah Universitas Padjadjaran. Dua pejabat struktural bergelar doktor di Fakultas Hukum Unpad diduga menjiplak tesis salah seorang mahasiswa yang mereka uji. Pihak rektorat Unpad segera menonaktifkan Dr Lastuti Abubakar dan Dr Imamulhadi, dosen pembimbing Helen Ryanta Nainggolan, yang membuat tesis berjudul Tujuan Yuridis Jabatan Notaris terhadap Penyelenggara Sertifikasi Elektronik, berdasarkan UU Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik pada Perdagangan Secara Elektronik Dikaitkan dengan UU Nomor 30 Tahun 2004 tentang Jabatan Notaris pada pertengahan 2011. Aib tersebut terungkap setelah Helen, alumni program studi Magister Kenotariatan Unpad, bulan lalu membeli buku Cybernatory yang ditulis kedua dosen pembimbingnya. Dia mengklaim menemukan sebanyak 62 halaman dalam buku setebal 138 halaman itu persis tesis karyanya. Dia pun segera melaporkannya kepada pihak rektorat. Kasus plagiarisme tersebut kini ditangani Komisi Etik Unpad. Plagiarisme merupakan aib yang sudah sejak lama mencoreng dunia perguruan tinggi kita. Hampir semua universitas di Indonesia pernah terjangkit virus intelektual ini. Saling jiplak atau copy paste tidak hanya terjadi di antara mahasiswa S-1, tapi juga di antara pengajar yang sedang mengincar gelar guru besar. Tahun lalu, kasus plagiat merebak di Universitas Pendidikan Indonesia. Senat Akademik UPI terpaksa menjatuhkan sanksi kepada tiga pelakunya. Sanksinya berupa penurunan pangkat dan jabatan serta menggugurkan promosi mereka sebagai guru besar. Plagiarisme terjadi semua tingkatan. Pernah terjadi di Pekanbaru 1.820 guru terkena sanksi penurunan pangkat karya tulis ilmiah mereka tidak orisinal. Padahal, karya tulis itu mereka buat sebagai salah satu syarat pengajuan kenaikan pangkat. Sebagai salah satu bentuk pelanggaran hak cipta, sanksi terhadap plagiator bisa dibilang terlalu ringan. Karena plagiarisme masih dianggap sebagai persoalan etika, belum disikapi sebagai pelanggaran hukum. Dengan sanksi yang begitu longgar, tidak mengherankan kalau kasus jiplakmenjiplak merajalela. Haruskah plagiarisme diperlakukan sebagai kejahatan akademik dan pelakunya bisa dipidana? Kenapa tidak. Sudah saatnya kalangan perguruan tinggi mencari obat untuk –minimal– mengurangi keganasan virus ketidakjujuran dan asal enak sendiri ini. Toh, yurisprudensinya bisa dicari melalui studi banding. Kalau perlu sampai ke ujung dunia. Kalau butuh bantuan DPR, para wakil rakyat kita pasti bersedia. Hukum tidak boleh mengabaikan kejahatan akademik. Jika perbuatan tidak menyenangkan orang lain saja bisa dipidana, kenapa mengambil isi kepala orang lain bebas merdeka? Ini ironis. Harus ada inovasi hukum. (*)

Surat Pembaca

Kecewa Kinerja Para Wakil Rakyat MASA bakti para anggota legislatif, baik tingkat pusat, provinsi, maupun kabupaten/kota, masih tersisa sekitar 1 tahun lalu, sebelum digelarnya Pemilu Legislatif 2014. Namun ternyata, saat ini para wakil rakyat sudah malas bekerja. Jarang ke gedung rakyat, malah sibuk dengan urusan pencalonan untuk tahun depan. Sebagai rakyat yang turut memilih mereka pada Pemilu 2009 lalu, jelas kami kecewa. Mereka sudah mendapatkan fasilitas cukup mewah dari negara, digaji yang lumayan besar, serta berbagai kemudahan yang di-

dapat karena kedudukannya sebagai anggota DPR. Sayangnya semua fasilitas itu tidak diimbangi dengan kinerja yang maksimal. Sebenarnya bukan saat ini saja, kinerja mereka buruk. Dalam empat tahun ini pun sama saja. Tengok saja, setiap digelar paripurna pasti tidak semua anggota Dewan hadir. Begitu juga dalam rapat-rapat komisi. Kejadian ini tentu harus menjadi pelajaran bagi para petinggi partai politik peserta pemilu. Yakni, bagaimana menghasilkan caleg yang memang benarbenar mau bekerja dan mengabdi untuk rakyat. Maulana Antapani Bandung

ILUSTRASI: INILAH/KENYO JABAR

Kirim artikel opini dan surat pembaca ke Redaksi INILAH KORAN: inilahkoran@inilah.com, redaksijabar@inilah.com. Aspirasi bisa dikirim juga melalui SMS ke 022-7099 1183

INILAH GRUP : ď ŹPORTAL NEWS : WWW. INILAH.COM ď ŹPORTAL NEWS : INILAH JABAR ď ŹMAJALAH INILAH REVIEW ď ŹPORTAL NEWS : WWW. JAKARTAPRESS.COM

Wawasan Budaya Kaum Belia S

DALAM acara reality show di televisi, seorang remaja putri tampak gelagapan ketika ditanya ibu kota Kalimantan Tengah, lalu dengan ragu dia menjawab Balikpapan. Pada kesempatan lain, seorang entertainer belia menampakkan ekspresi galau ketika disodori pertanyaan tentang daerah asal tari serampang dua belas. Peristiwa ini hanya setitik fakta mengenai status pengetahuan kaum belia mengenai wawasan kebangsaan.  Tidak seluruh kaum muda memiliki wawasan kebangsaan yang payah. Hanya, dalam beberapa peristiwa, terdapat indikasi ketidakberpihakan generasi baru terhadap budaya sendiri. Benarkah fenomena ini akibat arus globalisasi?

ebagai bangsa yang aktif dalam peta pergaulan global, bangsa Indonesia memang tak mungkin mengelak dari konsekuensi zaman globalisasi yang ditandai dengan percepatan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, sehingga dunia ibarat perkampungan global tanpa sekat. Era ini memberi peluangi manusia yang hidup di dalamnya untuk berinteraksi dan berkomunikasi dari berbagai blok dunia yang berbeda, tanpa hambatan ruang dan waktu. Dikhawatirkan, kebudayaan luar ini mendominasi pembentukan pola pikir generasi baru, sehingga mempengaruhi tatanan budaya masyarakat Indonesia. Patut diakui, aktor utama dalam proses globalisasi adalah negara-negara maju. Mereka berupaya mengekspor nilai-nilai lokal di negaranya untuk disebarkan ke seluruh dunia sebagai nilai global. Mereka leluasa melakukan itu karena merajai teknologi informasi dan komunikasi lintas batas negara. Sebaliknya, pada saat yang sama, negara-negara berkembang tak berdaya dalam menyebarkan nilai-nilai lokal karena daya kompetitifnya yang rendah. Akibatnya negara berkembang seperti Indonesia  hanya jadi penonton, yang menyebabkan penghargaan kaum belia terhadap nilai solidaritas sosial, kekeluargaan, dan rasa cinta tanah air semakin pudar. Menolak globalisasi bukanlah pilihan tepat, karena hal itu dapat mengerangkeng progresivitas ilmu pengetahuan dan teknologi. Akan tetapi perlu kecerdasan dalam menjaring dan menyaring efek globalisasi. Terkikisnya wawasan Nusantara telah lama terasa dan mengganggu perkembangan generasi. Panitia Pasanggiri (Lomba) Mojang Jajaka di beberapa kota di Jawa Barat mengeluhkan kualitas wawasan budaya peserta. Sedangkan Lomba AbangNone di Jakarta Pusat tahun ini sepi peserta. Analisa di sebuah media terbitan Ibu Kota memperkirakan, kaum muda merasa ragu dengan wawasan budaya mereka, sehingga enggan mendaftar sebagai peserta.     Apa pun, penguasaan dan

Edwin A Santosa Pekerja Seni

kecintaan generasi belia terhadap budaya lokal menjadi penting karena banyaknya produk budaya Indonesia yang diklaim negara lain. Selama ini identitas kebangsaan juga jadi salah satu masalah utama dalam bidang kebudayaan. Agar eksistensi budaya lokal dalam kondisi segar tanpa kenal kata basi, maka diperlukan gerakan pertahanan budaya lokal. Fenomena remaja yang senang dengan budaya

ILUSTRASI INILAH/KENYO JABAR

asing patut dijadikan kewaspadaan untuk mengangkat dan melestarikan budaya lokal agar menjadi bagian integratif dalam pengajar­an sastra. Budaya lokal mencerminkan keadaan sosial di wilayah tertentu. Beberapa hal yang termasuk budaya lokal di antaranya adalah cerita rakyat, lagu daerah, ritual kedaerahan, adat istiadat daerah, dan segala sesuatu yang bersifat kedaerahan. Penambahan durasi mata pelajaran sastra di sekolah akan mengantarkan pada proses penanaman nilai-nilai budaya lokal, seperti nilai religius, moral, dan kebangsaan. Pada titik tertentu, penanaman nilai-nilai ini dapat mengimbangi pengaruh budaya asing yang kian mewabah. Sebagai media ekspresi berbagai gagasan, sastra Indonesia merupakan pencerminan jati diri untuk

ILUSTRASI INILAH/KENYO JABAR

membangun kebudayaan baru yang diilhami  sumber-sumber kebudayaan tradisional maupun kebudayaan modern. Dalam kedudukannya sebagai wahana ekspresi budaya, sastra mempunyai fungsi untuk  menumbuhkan nasionalisme, solidaritas kemanusiaan, dan merekam perkembangan kehidupan masyarakat Indonesia. Fungsi utama kebudayaan adalah untuk menyebarkan nilai-nilai dari satu generasi ke generasi berikutnya. Ketika bangsa lain yang miskin akan warisan budaya lokal berusaha keras untuk melestarikannya -bahkan mencuri budaya bangsa tetangga- demi identitas, maka sungguh naif jika kita yang kaya akan budaya lokal mengabaikan pelestariannya. Menurut John Haba, kearifan lokal merupakan bagian dari konstruksi budaya. Sastra selain sebuah karya seni yang memiliki budi, imajinasi, dan emosi, juga sebagai karya kreatif yang dimanfaatkan sebagai konsumsi intelektual dan emosional. Maka seyogianya tujuan pembelajaran sastra juga untuk menanamkan nilai-nilai kemanusiaan pada remaja usia sekolah, karena sastra dapat memengaruhi daya emosi, imajinasi, kreativitas, dan intelektual generasi baru sehingga berkembang maksimal. Kebudayaan merupakan hasil belajar yang sangat bergantung pada pengembangan kemampuan unik manusia dalam memanfaatkan simbol, tanda-tanda, atau isyarat tanpa paksaan maupun hubungan alamiah dengan banyak hal. Dengan demikian, setiap manusia baik individu atau kelompok dapat mengembangkan kebudayaan sesuai dengan cipta, rasa, dan karsa masing-masing. Manusialah yang harus membentuk kebudayaan, bukan kebudayaan yang membentuk manusia. Manusia pula yang harus menguasai era globalisasi, dan bukan dikuasai dampak globalisasi. Sehingga seperti apa pun kecamuk teknologi informasi, semestinya Indonesia tetap mampu melahirkan generasi beradab serta berbudaya. (*)

PENDIRI: Muchlis Hasyim, Syahrial Nasution; PEMIMPIN UMUM: Muchlis Hasyim; WKL PEMIMPIN UMUM: Franciscus; PEMIMPIN REDAKSI: Andi Suruji; WKL PEMIMPIN REDAKSI: Zulfirman Tanjung; DEWAN REDAKSI: Muchlis Hasyim, Andi Suruji, Zulfirman Tanjung, Gin Gin Tigin Ginulur, M Dindien Ridhotulloh, Budi Winoto, Edya Moralia, Tri Juli Sukaryana, Budi Kusumah, Bambang Aji Setiady, Herul Fathony, Fonda Lapod; PJS PEMIMPIN PERUSAHAAN: Fahmi Alamsyah; REDAKTUR SENIOR: Derek Manangka, Herul Fathony. REDAKTUR PELAKSANA: Gin Gin Tigin Ginulur, Budi Winoto; KOORDINATOR LIPUTAN: Tantan Sulton Bukhawan, Deni Mulyana Sasmita; REDAKTUR: Sirojul Muttaqien, Budi Safa’at, Nurholis, Ricky Reynald Yulman, Ghiok Riswoto, Reni Susanti, Daddy Mulyanto, Ageng Rustandi, Hanhan Husna; EDITOR BAHASA: Suro Udioko Prapanca; REPORTER: Dery Fitriadi Ginanjar, Jaka Permana, Dani Rahmat Nugraha, Ahmad Sayuti, Doni Ramdhani, Dadi Haryadi, Astri Agustina, Riza Pahlevi, Evi Damayanti, Yogo Triastopo, Yuliantono; FOTOGRAFER: Syamsuddin Nasoetion (Koordinator), Bambang Prasethyo, Dicky Zulfikar Nawazaki; PRODUKSI & ARTISTIK: Agus Sudradjat (Kepala), Tian Rustiana, Sunandar, Harry Santosa, Yoga Enggar Agustha, Ahmad Sulaeman, Eri Anwari, Dicky Hendrianas; GRAFIS: Salman Farist, Kenyo Jabar; BIRO JAKARTA: Theresia Asteria, Charles Siahaan, Wirasatria, Arief Bayuaji, R Ferdian Andi R, Wahid Ma’ruf, Abdullah Mubarok, Vina Ramitha, Boy Leonard, Ahmad Munjin, Mevi Linawati, Dahlia Krisnamurti, Aris Danu Cahyono, Agus Priatna, Agustina Melani, Aulia Edwin F, Bayu Hermawan, Irvan Ali Fauzi, Laela Zahra, , Rizwan M Dien, Rizki Meirino, Rio Muhaimin, Santi Andriani, Supriyanto, Renny Sundayani, Agus Rahmat, Catur David Hardiansyah, Arie Nugroho; KONTRIBUTOR DAERAH: Benny Bastiandy (Cianjur), Budiyanto (Sukabumi), Andriansyah (Ciamis), Asep Mulyana (Purwakarta), Vera Suciati (Sumedang); Nul Zainulmukhtar (Garut), Dian Prima (Bogor); Muhammad Syahri Romdhon (Cirebon); Zainal Mutaqin (Subang); MANAJER SIRKULASI: Unggung Rispurwo; MANAJER IKLAN: Hendra Karunia; MANAJER HRD & GA: Aris Sandhi; BISNIS REDAKSI: Sonny Budhi Ramdhani; IT: Subhi Sugianto. Ade Kesuma PENERBIT: PT INILAH MEDIA JABAR Alamat Redaksi/Sirkulasi/Iklan: Jalan Terusan Pasteur No 167 Kota Bandung No Telp 022 612 7865 (Hunting), 022 612 7793 (Redaksi), Fax 022 612 7769, Jalan Rimba Buntu No 42 Kebayoran Baru, Jakarta No Telp 0217222338 Fax 021 7222659. *) isi di luar tanggung jawab percetakan INILAH PRINTING - PT Mulia Kencana Semesta


JUMAT 17 MEI 2013

>9 WARNA-WARNI 9LEGALs Slusi Prjnan: SIUP, TDP, CV PT, IMPOR, PJK,dll. T:085222017088

RUPA-RUPA

260812

AC/AMPLIFIER

CANOPY

TRIMA REPAIR Service, Bongkar Psg AC Ruangan Tlp: 93839159/ 081312224548

STAINLESS: Canopy, Pagar, Balkon, Railing Hub: 75166636 / 085220967898

270912

AC/PABX/CCTV/Fingrfrint TOA/ Paper Shreder T:022 4240077

00

CATERING

00

AHLI BANGUNAN

“EIN” Rancang Bangun & Renovasi Rumah. SESUAI BUDGET. Hub: 087823124999 / 081221409898 80313

BANGUN RMH MEWAH & Rmh Kayu “SWEET HOME” T:081321592828 T.6042655 Gratis IMB+Taman 00

“DONUT PALM BONDANG” Rasa:PALM,Blueberry,Stroberry Hub: 022- 95936333/ 022-76415415 00

ELEKTRONIK

00

100912

00

ABAH GADING Ahli Pelet Tundukan Pacar Dll Pengeretan,Susuk Dewa Cinta, Mantap Usaha.Karir, Memindahkan Penyakit Apapun ke Burung. Membantu Keinginan Anda Sampe Tuntas Hub:(022)61062034 00

AHLI REPARASI

KREDIT ELEKTRONIK,dll. Mingguan Syrt:KTP,KK 91222717/082116388168(TDK SMS) GAK RIBET..MURAH... TANPA DP Laptop, LCD, LED, TV. 087821663123 / 95131357 ANJAS

FOTOCOPY F1308/4

INVESTASI

191012

21112

KARTU KREDIT

PENUTUPAN KARTU KREDIT/KTA LEGAL Secara Hukum Dgn Proses Pemutihan, Hanya 3% dari Tagihan Hub: Bp AURORI 081313109662 120413

21112

ALAT MUSIK

INDRA MUSIC Jl Progo No 28 Jual Kawai- Ymh Grand Piano 00

ALAT PENDENGAR

240513

Cr Byk Krywn/ti u/ KEU, Kantor, Pabrik, Gudang 2-5Jt/Bln 087822488127 EVI 00

Dicari:Tele/SPG Kartu Kredit Danamon Gapok/Komisi/Bonus-76006649 051012

DIKERJAKAN DIRUMAH Lem Benang Teh 5Box=350Rb SMS: NIDA 0813 2109 0643

KEHILANGAN

Hlg BPKB Mtr Y.Mio’07 Hitam, a/n Ridwan Yohanes, Npl Z-6888-DR, Yg Mnmkn Hrp Hub:Harry Trie Haryanto D/a Kp.Cidatar No.71 Kel Cidatar Kec. Cisurupan Kab.Garut /087722685755

241112

“JOB FAIR 2013” Dicari Karyawan/Ti u/ Staf ADM, Gdg, Logistik, Rcp, OB, SPV Fas:1,8Jt/Bln +Jamstk+jjg Krir+UM (Non Yysn) SMS Dt Diri Hub:085795032515

AHLI REPARASI JUAL ALAT MURAH JEMPUT/ ANTAR Hub:(022) 70132101 / 6079840 071112

ALAT PENJERNIH

KERJASAMA

241112

00

Dicari Design Grafis, Bisa Corel Drow, Adobe Photoshop Kreatif dan Inovatif Dtg Lsg Jl Satria Raya II No 3 Caringin Hub: 5409637 00

BTH SGRA Untuk Lipat Kertas Teh 70Rb/200Lembar SMS 08122369560 IBU RESTU RIENA 171112

120413

SPECIALIS DEPOT AIR MINUM MEWAH - RAPIH -MURAHHUB:70053344/ 08122482344 250113

JAYA MANDIRI JUAL FILTER, GANTI MEDIA. Service+ Bikin Samer Sibel. Sumur Bor. Depot R.O, WATER TREATMENT T:(022) 60977055 / 081321548064 231112

“INDOWATER” TERS PASIRKOJA 199 Distributor Alat Isi Ulang Ready Stock Torn 5000,3000,2000 Pemasangan Depot 1 Hari Selesai Mesin R.O Membran 40x40 UF, UV Telp:(022)6124530/ 081394431670/ (022) 91218292

Cari ADM Min SMA/D1 18-25th Single Jl Supadio 16 (Jatayu)

NIKMATI BONUS DEVIDEN 10-16%/Bln JOIN PRA GO PUBLIC Perusahaan Tambang Emas. RESMI. Hub: ACEP 082115188368/ 315FF2EA 190413

KERJASAMA: Dicari Pemilik Modal 10-40Jt Untuk Usaha Yang Sedang Berjalan. Jual Beli Motor & Gadiaan Rumah. DIJAMIN AMAN. Peminat SERIUS Hub:087820220858 60513

DICARI INVESTOR Bagi Yang Serius Provit 10%/Bln Hub: 081214146293 21112

KEPERLUAN MOBIL MOTOR “AUTO COVER” SELIMUT Mbl/Mtr DIANTAR Telp:6000718-92745775

300812

“CV MM MANDIRI” Jl Hidrolik Mbl/ Mtr, Service Hidrolik, Service Mesin. Trm Paket Hidrolik 13JT dan SHAMPO MOBIL - 081395300926

21112

ANTENA

AHLI ANTENA HD TV Rp 85Rb Bs Paralel T:70806664 / 082126160731

230712

SEWA KAROKE,Sound Plasma Pjtr Lyr Video Shtng Ht Ac Mic Wls 70716030 00

JASA FOTO & VIDEO Liputan, Dokumentasi, Editing PIN:2745FF03 T:08164870667

ARSITEK

Perenc Kontr Intrior Boots T: 022-70927113-082117829891

BAHAN BANGUNAN

PASANG: Gypsum, GRC dan Partisi Untuk Rumah, Kantor dan Ruko T:022- 91638406 / 08122075600

KOMPUTER

DIBELI TINGGI !!! LAPTOP/ PC HIDUP/ MATI - 70226269/081320989493 00

RANGKA ATAP Baja Ringan & Canopy Rp100rb-140/m2 Hub:082126747238 131112

141112

CSA TRUSS Specialis Rangka Atap Baja Ringan T:082121092123/088218132295 280912

BENGKEL MOBIL MOTOR

BM 168 Tune Up 65Rb, Turun Mesin Kaki2, Listrik Dll BERGARANSI - Tlp: 021-71259911 181012

PROGRAMER,Program Sesuai Reques Konsultasi GRATIS-08562159627 141112

KONSULTASI

EYANG ARYO DR GND TIDAR, SALAM, MAGELANG, JATENG. Bantu Atasi Masalah Ekonomi, Htng/ Rjki Instan Dgn Cara Kejawen Jawa Kuno Tnp Resiko T:082323154343

KOST

Terima KOST PRIA Jl.Sekelimus Utara No5 HUb:(022) 61178111

BIRO JASA

KURSUS

151112

00

“89 SANCK” Sedia Macam2 Rasa Tempe, Sale, Manisan & Oleh2 Khas Priangan. Jl Dr Djunjunan 89 Bdg-9127994 R6/8-1

“IDEAL SNACK” Sdia:Manisan, Sale, Dodol, Oncom,Tempe,Dll Jl Dr Djunjunan 35A Bdg - 6001967 R7/8-2

ARTY’S Catering Jl Tubagus Ismail Bdg T:92638128- 081221380500 artys.8000@yahoo.com

MEUBEL

GANTI KAIN CEPAT RUBAH MODEL, PLITUR CEPAT & RAPIH -7235380 “DEN SOFA” Reparasi Kursi & bikin Baru Ganti Kain, Cepat, Rapih Murah T:022-7514168/081321409869

NIKMATI BONUS DEVIDEN 10-16%/Bln JOIN PRA GO PUBLIC Perusahaan Tambang Emas. RESMI. Hub: ACEP 082115188368/ 315FF2EA

MESIN

TRM JASA PEMBUATAN MESIN & ALAT TEKNIK Hub:081220950689 070912

MODAL

HANYA DGN 350RB, Bs Didapatkan Mbl Avanza Siapa Cepat Pasti Dapat!! Hub: 081312501424 101012

PT SANESTRI BANGUN JAYA Tempat Pembayaran / Penjualan Rekening Listrik. Kopo Permai Blok T No.44 Bdg

PENDIDIKAN di LUAR NEGERI, Dpt Gaji 5Jt S/d 100Jt/Bulan Tidak Terbatas Usia T:95971611/085221213216

1 JAM CAIR Jmnn BPKB Mtr Luar/ Dlm Kota Dr Th 2003-93729455 081112

PINJAMAN DANA TUNAI BPKB Mbl/Mtr Tnp Survey Tdk Ribet T:022-91340064/ 085722965678

100912

LES/PRIVAT GOLF. Siliwangi Golf Driving Range,Jl Lombok No11 T:087822116767 181012

JMN BPKB Mtr’95 Mbl’85 Tnp BI Cek T:082130503434/91868548 81112

KRDT ELKTRNK Hran,Mggan K h s Wr.Swasta Bs dUangKan Prs Cpt Hub: 022-91160097 201112

DANA TUNAI jmn BPKB MBL/MTR 1 hr cair ‘BPR AMK’-(022)92169616 240912

181012

Dikont Ruko Surya Sumantri Jl Apart Bubah Batu T42-08164863422

PENGOBATAN

AHLI PNGBTN ALT VTL &KHRMONISN RT,Pjg, Bsr,Thn Lm, Lmh Syhwt, MnEncer, Ejkulsi Dni.Jl Gatsu Gg.Bp Nurhayid/Perempatan Binong No.265A T: 082116742396/ 085846191973 260313

PENGOBATAN:TRAVY AIR+ HIJAMAH+ ILLAHIYAH, Insya Allah: Mengobati: ASAM URAT, Alergi, Ambeien, DmmBrdrh, Rmatik, Drh Tinggi, Kanker/ Tumor DLL.Hub: Bp THONI H: 085314864050 Jg Mlyani Bk.AURA,Ruatan, Krzkian Buang Sial Sengkolo DLL. Dengan ILMU SINAR PUTIH

RUPA-RUPA

IRMA WEDDING terima paket pernikahan & WO Perum Cijerah II Blok 10 No 6 cimahi Irma Febianti T. 081220959000, 022 92890066

40413

TRM SABLON:Payung, Pulpen, Gelas, Kaos,Dll Jl Pajagalan III No 81 Hub: 022- 92093966 rt00

SAWAH

PERCETAKAN

00

JL:SAWAH 7100m2.Hrg:425Jt Drh Pasir Honje-Ciranjang T:081311199519 100413

SEDOT WC

PIJAT

00

SEMINAR

24113

REKLAME

210412

Ready Stock CRV 2.4 Prestige & Civic 2.0 Hub: 96056600

FITRIN RENT CAR AVZ,XENIA,APV. MURAH 150Rb Hub:022- 92877900 “PROMO LION CAR RENTAL” 72227318(24Jam) New Avanza/ Luxio/ Innova V+Sopir Ramah & OnTime Nurut Seperti Sopir Pribadi dan Raih Hadiah BB Curve RNT MBL MRH 200Rb/24Jam Hnya di BUBAT RENT -72278924/ 91618934

MITRA TECH Pgln L.Es, Freezer, W.Heather, M Cuci, K Gas, TV,Dll Jl Baladewa-6077105 240912

SEPEDA

DICARI : Tempat Untuk Usaha Tiket Pesawat. BAGI HASIL. H ub: 081323260 5 0 3 170513

Disewakan Lahan ATM Sgt Strgs di Ling.Siliwangi Golf T:081573330111 181012

RUMAH BDG TENGAH Jual BU RUMAH Baru Minimalis LT 70 LB 60, 2Lntai, 2KM, 900w, 10mnt K Gazibu Daerah Bojong Koneng

BAJAJ

BAJAJ DP 900Rb Hub: 95973816

JEEP

Jl Pulsar 132’2012 Peramata Kopo H 14 00

CRV4x4 ‘2000 (D) Antik Skl Surya Sumantri 110

Over Kredit Pulsar ‘11 381Rbx3Th T:08562022060/ 022-92939760

Jimny Siera Long 86 Cnvs Msn Vtr EPIKaki OME.Plender 70127811

00

HONDA

00

Suprat Fit 06 Ed.Sport (CW) 5.7JtSpr X 125 CW 7,5Jt Cmh 93229490 RZ00

Jl Murah Fit X 07 Akhir, Mulus Hub:085222208801

ALL NEW OICANTO DP Hny 35Jtan Ang 1,7Jt/BI F Aksrs Hub:91777766

RZ00

Dijual Cepat Honda Tiger Revo ‘08 Hitam Hub: 087822267867

00

“MAJU JAYA” - Toko Sepeda Jl.Raya No 351 Lembang T:2786583 F15/08-6

TANAH

22113

TELEPON

MAZDA

145Jt MAZDA 2 AT’10 Pth Ors Spt Baru TCI E20 T:76767291

00

TRENDI 323 87/88 PS/AC/EM/T ORS MLS 23.5Jt- 085220220622

MERCEDES

00

F3/8-1

“DJ-CELL Pangarang 39” Jual Perdana Eceran/Partai 085722744227 F3/8-2

Servis HP Segala Merk Bergaransi Jl.Sadakeling 329 (DEFARCELL) F8/8-3

C 230’01 Slv Avantgarde Istw Jrg Ada Jl.Pualam 4 (Masuk Suryalaya) 00

TRAVEL BIRO

00

KAWASAKi Dp Ringan Cicilan 400rban Tiara Motor Cimahi 6633773 00

Ninja 250r CBU’08 Full Var Nopil Hijau 92202773 00

Jual Over Ninja 4Tak ‘09 Murah Dp 20Jt ccl 1.460x21 085220393744 00

MITSUBISHI

Jupiter MX CW 10 Htm TDP 5Jt Anbgs 331Rb MM Motor5211333

Jual L 300 BOX Diesel 88 Mulus T: 91398417

00 00

COLT Dsl Egkl Box Alm’02-’04 Dyna Rino Ekel’92 Kjg Box Dsl’00 Jalan Moch RAMDHAN 80 Bdg

Tour Mrh & Sewa Bus DMH Tour T:022-70971148/ 081220078248 Jalan Soekarno Hatta - Bandung 110Rb Drop 400Rb Hub:022-70095248-93918881

KAWASAKI

Jl Ninja 250 Merah 10 1Tgn Mls l Wangsareja Blk 5 Lengkong Kecil

00

Mercy 200’96 MT (D) Vr 17 FulVar 78Jt Orsnl. KEMBAR II/18 T:5203747

“MEGANTARA COMP” Menerima Download All App 92243875

RZ00

Dealer Resmi Honda Revo Dp 600 Beat CW Dp 700Rb

00

DIJUAL:TNH di BOGOR Ls 3145m2 H:400Rb/m2 SHM Ds.Sukadamai Kec.Tnh Sereal Dpt Hub:08176587322

KYMCO

New Matic Liber’08 93% Orsnl Siap Pakai GARUDA 34 T:022-70355188

00

NISSAN

MOBIL DIJUAL

Grand Livina XV 1.5 AT 2007 Cash/ Kredit Jl Banteng No 41-Bdg

00

MINERVA

Minerva CBR’10=7.4 Mls Skl Hub: 92249007

00

BMW

BMW X5’02 1BMW 320’06 (D) Silver Istimewa Jl Kopo No 131

X trail’03 ST Jl Cigadung Raya Tengah 34/022 T:76600048 00

50Jt BMW 318’92AT E36 Buldog Mls BANTENG 15B T:93797878

DAIHATSU

SUZUKI

00

RAIH DP/CCL MURAH: PU 8 JT APV SX4 R3 DP 10% T:022-61072661 ESCUDO 2.0 Manual (D) 02. 101Jt Jl Raya soreang 464 T:91180868

280612

Zafira 2002 72Jt Srikania Samping NO 16 T: 0817616977 Charade 81 XG Putih Standar Mulut Terawat Hub: 0852 2383 5088 00

PROMO Spektakuler Xenia, Terios, Sirion, ASTRA CIMAHI - 022-70883882

FORD

Escape 2.0 XLT 04 Manual 1 Tgn 085317371974

00

PROMO NOV: PU APV ERTIGA ALL NEW SWIFT T: 0813 1361 1122 00

TIMOR

Jl Timor Sohc’97 (D) Istimewa Sekal SASAK GANTUNG 23A-709355552

00

00

HONDA

00

Jual Honda Stream 2.0 Th ‘03 Silver KM 60Rb Istimewa Hub: 081214650000 m 00

PROMO SPESIAL BRIO DP 28Jt Byk Bns Bs TT.Prs Cpt - 70020107 4.6% (1Th)Mbl Th99+Cari Sendiri MMobil 092273333/ 92598888 00

HONDA YEAR and SALE PROMO!! Stock Terbatas, Bns +++ T:93330828

00

YAMAHA

Simpanan Vixion’10 KM 3500 99% Baru Lkp 1Tgn 60926999 00

Innova G 10 KM 12Rb YARIS E MANUAL 10 Jalan BKR No 112 Bdg 00

Gebyar Sale Beli YARIS Hrg Avanza 93384350/081573877065 00

Kijang SX 02 AVZ G 04 ‘6’7’11 Inova G’06 ‘8’10 Jl Moch Ramdan 68 FR- Bandung 00

Jupiter MX AT 10 Btl 2 Istw 10.35Jt Nego Hub: 91611012 00

Mio CW’11 Merah Pjk Baru Bgs Skl Sumatera 9 T: 085721120855 00

Jupiter MX A/T’08 Orsnl Mulus Sekali T: 0818205127 00

Jl Y Vega ZR 09 Full Ori KotaMadya 6,3Jt Hub:085317060532 00

LAIN-LAIN

Dibeli Tinggi Cas/Over Mbl2 Jepang (D) 1996-2011 T:70787025 00

Accent 97 (D) Asli+ DVD+TV, Terawat Istimewa Sekali -0817626374 00

00

Jl Vespa Spr’78 (D) Htm+Bajaj Deluxe’80 Body62_71422188

TOYOTA All New Avanza 28jt an, Truck Dyna 20jt an, Etios 41jt an, Yaris 30jt an, Fortuner 80jt an, Hubungi : 082117173345

TOYOTA All New Avanza 18jt an, Truck Dyna 20jt an, Etios 41jt an, Yaris 30jt an, Fortuner 108jt an, Hubungi : 082117173345

00

VESPA

Excel’93 Htm Super 77 Bgs Skl Sumaterra No 9 T;92077557

00

HYUNDAI

Hyundai MATRIX’01 Hitam Mls Orsnl Hub: 082116007799

00

00

Mits Mtrs Colt 300 BUnga 0% Hub: (022) 91345678 ( 022) 91356789 08156012345

00

00

Jl ONCIN/LX 150cc Msn Tiger Bs TT Mtr Cikutra 89 T: 76794907

00

TIMOR SOHC Merah 087722381444

150413

READY STOCK: Accord,Freed, Bunga 0% Hub:022-91216200

TRIAL

HYOSUNG’04 Full Ors Sgt Mls Tdk Kcw Jrg Pkai 70808899 CIMAHI

Strada 89 Kond Top S Pakai Sumatera No 7 T: 92077557

TOYOTA

Jual Ford Escape XLT’05 Hitam Istimewa Hub:08122110828

Skywave 11=9,5 Mio CW10=8Jt Beat 08=8,2 Bgs=2 Hub:70689264 00

SUZUKI

00

AVZ,XENIA,APV. MURAH 150Rb Hub:022- 92877900

00

MINERVA 150cc 09 Dd=6950 Titiran Dalam I Gg 4 No22Rt8/5 Hub:022- 91511855 00

PEUGEOT

PEUGEOT 206 AT’04 (D) Istw Skl Jl Mutiara No 13 Dkt Jl Banteng

00

RUANG USAHA

R7/8-4

00

00

REPARASI

“NAGA BALING MOTOR” Sdia:Mcm2 Oli & Jual Beli MOKAS T:(022)7314833 - 081394642083

00

100%NEW PICANTO RIO SPORTAGE Bunga 0% Hub: 087822616157

00

RENTAL

R7/8-3

00

00

AGUNG MEDIACOMM: Billboard, Bando, JPO, NeonBox, NeonSign, ShopSign, Printing, Sewa Reklame-5946547 / 085720089999

190413

KIA

MAU TURUN BERAT BADAN DENGAN ALAMI DAN AMAN HUB: 085624897465

00

BELA DIRI PRAKTIS & MENANGKAL HIPNOTIS 1 KALI DATANG. BUKTI & GARANSI 022-70079453 (NO SMS)

DIJUAL H. BEAT 2012, MULUS, Beli dari baru, EX Wanita & Satria 2002 Mulus, Bagus, 3,2JT Surat Lengkap. BUTUH UANG BGT KEPEPET HARI INI Hub:087820257977 Cipanas Puncak “NUSANTARA MOTOR” Jl. Sukajadi 132-134 Bdg T:2036250

Dana Tunai 85% Jam BPKB Th Jazz RS AT 09 P u t i h Ja zz 0 8 S l vr S t o n e Jl B k r 1 3 3 B a n d u n g

00

PRIVAT LES

LAIN-LAIN

FEBRUARY WITH HONDA WAWAN - 081220000179 LINA - 022.70330090 EDDY - 022.70052663 NIRWAN - 022.70997460 ALBERT - 022.93718999 TEDDY - 022.95573938 DONNES - 022. 93500339

230812

Jl :35Jt BMW 520’95 Orisinil Hub: 0857 217 217 17

00

RUMAH DIJUAL

HONDA

All New CRV 2.4 A/T’07 (D) Istw Jl Sudirman 40 Bs Krdt

00

AHLI MAMPET. Sedot WC. GARANSI 24Jam ON. Hub:7000_3410/ 7000_3420

00

PANTI PIJAT TUNANETRA Jl Margacinta 3 (Dalam) No 76A T:022-61538807/ 087823133350

MOTOR DIJUAL

00

00

MAGENTA PRINTING Trm Cetakan Flyer, Brosur, Majalah, Buku, Layout, Design-Design, Dll Hub: 022 91976493

MOBIL DIJUAL

00

SABLON

00

TRIMA TERJEMAH : B.ing, Franc, Jerman, Korea, Spanyol, Jepang, Mandarain,Dll. SMS/CALL: 081910427135 / 08976790014

OTOMOTIF

00

060812

5113

PINJAMAN DANA TUNAI JAMINAN BPKB Mtr/Mbl Mulai ‘87 Mtr Th 2000 T:93818853/085659723818

RUKO

Disewakan Ruko 2LT Semi Permanen Drh Jl/Lombok Uk 5x7 -081573330111

40113

00

TERIMA TAKE OVER Dari Bank. BUNGA 1% RIAN (022) 91115205

161112

190413

KERJASAMA: Dicari Pemilik Modal 10-40Jt Untuk Usaha Yang Sedang Berjalan. Jual Beli Motor & Gadiaan Rumah. DIJAMIN AMAN. Peminat SERIUS Hub:087820220858

280612

301012

Menyediakan Jajanan Promosi Pasang Baligho, Bilboard, umbul-umbul, spanduk, Pajak, Iklan Media. Se-JABAR Hub:022- 61042543 BBN MUTASI Dpl, SIM. Bdg-Jkt Dll EDUARD 081322606564 / 91750797 / 081931216465

MAKANAN

“DONUT PALM BONDANG” Menerima Pesan Antar Donut Min 10dus Rasa:PALM,Bluberry,Stroberry Hub: 022- 95936333/ 022-76415415

241112

290812

BIRO IKLAN

200213

310812

DIBELI CPU/MONITOR/PRINT/NB(BGS/RUSAK) &Trm Srvc Laptop/ Notebook BerGARANSI Hub:022-70005232/ 081320002532

141112

JOB FAIR JABAR. Bth Cpt Tng P/W. Pssi:Office Boy, Logistic, Receptionist, Supe r v is io r, Ke ua ng a n, B r a nc h M a na g e r, Tr a ine r. Pddkn:SMP, SMA, SMK, D3, S1. Inc:1,9 - 4Jt/Bln. CP:087822326185 SETIA

100812

DiJL Rmh DsnSawah Lega Ds Citimun Kec Cimalaka Sumedang - 085722388196

00

PELUANG USAHA

71112

21112 00

JUAL CELANA LAGING TheeDee Goal GROSIR & ECERAN HUb:082121974006

PENTERJEMAH

00

AB-01

KEPERLUAN PESTA

251012

PAKAIAN

00

170513

“JAYA LESTARI” Ruko Permata Kopo Jl Sukamenak No 23 Sedia Macam-macam Mesin RO Mbran 40x40. Depot Isi Ulang teknologi ozon & Spare Part. T:(022)61787719/08172365451

181012

PENDIDIKAN

Cari Ass Apoteker U/ Apotek Lmrn ke TKI II Ruko 3B No 24 Bdg

DICARI : Tempat Untuk Usaha Tiket Pesawat. BAGI HASIL. Hu b : 0 8 1 3 2 3 2 6 0 5 03

SAYANA FUTSAL & CAFE 1 Lapangan, Jl Pasir Impun No 33A Sayana Terrace House. INFO/BOOKING: 022-93881251

S6/8-1

Dibthkn: 1.Sales TO Max 28Th,D1 2.SALES SPV Max 33Th,D3 3.AREA CHILLER MANAGEMENT Max 30Th,S1 Krm K PO Box 1574 BDG 40015/ Jl Mengger Girang No.11 Bdg

250413

181012

60513

31112

120612

100% PS 2 HDD=900; PSP=1,3; PS1=260 GARANSI T:6106 6366

BUTUH CEPAT Tenaga Lapangan Fas:GAJI POKOK 1,5 + Insentif Hub:DEDI (022)91849891 Jam 13+

DIBUTUHKAN CEPAT TUKANG JAHIT LAKI2 KHUSUS KERUDUNG HUB:(022) 92093060

KREATIF COPY CENTRE Jl.Pajajaran- 081320460401

GARANDIRI BADMINTON CENTER Buka 24Jm, 2Lap,Jl Rajamantri Kulon No11Bubat-Bdg.Info/Booking: 085624882009

280912

30613

050712

INVESTASI 100JT DAPAT EMAS PUTIH 100Gr/Bln RESMI Bersertifikat JHONY 081394457258

TERIMA PASANG Hardisk PS2=250 DITUNGGU!!! T:6106 6366

Ada Bagian Ngelem Benang Teh Dikerjakan DiRumah 5Box/350Rb+ Uang Bulanan. Hub: Bu HIKMAH 087781571635 / 082111398917

211012

Pgln Srvice AC,Kulkas, Freezer, M Cuci TV, LCD, Dll Cimindi-CMH 61035433

ALAT HIBURAN

LOWONGAN KERJA

LIPAT KERTAS TEH Upah 35rb/100Lmbr Jl.Kopo No 302 Dpn Sklhn Nusantara Citarip-Bdg. SMS PUTRI. 085310009789 087877588789 - 085778797899

70513

PROMO KRDT Elktrnk+Frntr TV, LCD, LED, L.Es Kursi,Dll. Syrt KTP- 76765878

AHLI RAMAL

OLAH RAGA

040912

Ats250413

221112

Cikutra View Bgs Hrg:150Jt Hub: (022) 70255931

081012

Dcr:U/Tk Kue, Syrt:Muslimah+ kerudung, SMP, Max19Th.NGINAP. T: 08814589214

KAMEUMEUT CATERING Melayani Pesta Pernikahan ULTAH,Khitanan,Dll. Mulai30Rb/ Porsi T:085316190669 HERMAN/ 95753971 FEBI

BGN/RNV.Rmh Kcl Gaya Eropa Klasik, Art Deco,Dll+Ornamen Pelengkap T:081214610061

SPECIALIS Aura Pengasihan,Pelet. Tinggal Pilih 3,7,21,41 Hari Jln.Tera Gg Enur No 49 Bdg 61336622/ 082126650707 Herawan

BTH DANA?? Kami Bantu Solusinya Dibeli LCD,HP Hub: 93331191

INTERNATIONAL LANGUAGE COURSE ENGLISH FRANCE, Elementary, Intermediate, Advance, Toefl, Gmat, Conta To:085860066119 / 95768963

Jupiter MX ‘11 Istw Kdy Jl Cipamokolan 23 Riung Bdg T: 081223724777 00

Jl Twincam 1.3’91 Abu Met Lkp 4.2Jt/N Jl. Saturnus Utara No. 9 Bdg Hub:08122190713 00

00

OTOMOTIF GEBYAR AWAL TAHUN SMASH TITAN 115,Dll Dp Trmrh Cck Rgn Prss Cpt T:08782442261/022-6125755

00

00


SELEBRITAS - JUMAT 17 MEI 2013

Ingin Anak Perempuan STATUS janda tak membuat Britney Spears berhenti menambah anggota keluarga. Mengutip Aceshowbiz, Kamis (16/5), penyanyi berambut pirang ini, ingin punya anak perempuan. Dia berharap itu terwujud lewat hubungan dengan tunangannya, David Lucado. Dari mantan suaminya, Britney sudah punya dua anak lelaki. INILAH GRUP: INILAH KORAN PORTAL NEWS : WWW. INILAH.COM, WWW. INILAHKORAN.COM, WWW.YANGMUDA.COM, WWW. JAKARTAPRESS.COM MAJALAH INILAH REVIEW

>10

Mila Kunis Cuek Jilati Jari

AKTOR Dicky Chandra memberi kebebasan jika sang istri Rani Permata maupun ketiga anaknya berniat terjun ke dunia hiburan. Mantan Wakil Bupati Garut ini memberi syarat utama. “Selama amar makruf dan nahi mungkar, bebas saja sih,” kata Dicky seusai mengikuti syuting Pas Mantab,

ARTIS Mila Kunis terlihat asyik menjilati ujung jarinya sendiri saat berjalan bersama sang kekasih, Ashton Kutcher, di London. Mengutip The Sun, Kamis (16/5) sepertinya, bintang film Ted itu tak mau melewatkan rasa gurih pada camilan ringan yang dibelinya.

SHANDY AULIA

Dicky Chandra Beri Syarat di studio Hanggar, Pancoran, Jakarta, Senin (13/5) malam. Dia juga berharap, anak dan istrinya tetap menutup aurat. “Paling penting jaga etika, yang sifatnya mengolok-ngolok orang lain, kita kurangi walaupun komedi,” ujar bintang tamu Opera van Java Trans7 ini. (rey)

Tidak Mau Jalani Ritual Khusus ARTIS cantik ini memilih lebih banyak berdoa dan minta keselamatan kepada Tuhan dibanding melakukan ritual khusus.

S

ejumlah artis Tanah Air pernah melakukan ritual khusus sebelum main film horor. Seperti berpuasa, dimandikan air kembang atau air dari tujuh mata air oleh ‘orang pintar’, memakai kebaya hijau panjang, melarung sesaji ke laut, sampai makan kembang melati. Nyimas Shandy Aulia memilih tidak melakukan ritual khusus semacam itu. Artis yang dikenal lewat film Eifel I’m in Love ini menyerahkan kepada masingmasing orang sesuai keyakinannya terhadap ritual khusus tersebut. Perempuan kelahiran Jakarta, 23 Juni 1987 yang sudah dua kali bermain film horor ini hanya berdoa sebelum syuting. Ini pun dilakukan ketika dia memulai tahapan syuting film terbarunya, 308. “Enggak ada ritual khusus. Saya pribadi enggak ada persiapan khusus, hanya doa

saja agar semua lancar,” ujar Shandy dalam jumpa pers film 308, di kantor Soraya Intercine Films, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (15/5). Meski sempat mengalami gangguan kesehatan saat menjalani syuting, namun Shandy yang juga bintang film Rumah Kentang itu tetap berpikir positif. “Ketika main di film apa pun saya pasti mengawali prosesnya dengan doa

Ketika main di film apa pun saya pasti mengawali prosesnya dengan doa dan fokus ke akting, ke karakter yang diperankan. dan fokus ke akting, ke karakter yang diperankan. Memang sempat sakit, tapi mikirnya enggak macam-macam. Mungkin, karena kecapekan karena syuting sampai pagi. Jadi kondisi badan drop,” ujar istri pengusaha David Herbowo ini. Dalam film 308 ini, perempuan berkulit putih ini berperan sebagai Naya, petugas pramuwisma sebuah hotel di

Tora & Darius Terganggu Foto Mesum FOTO mesum Tora Sudiro, Darius Sinathrya, dan Mike Lucock, kembali beredar di dunia maya dan menjadi buah bibir pengguna internet. Foto yang sama sempat beredar beberapa tahun lalu. Waktu itu, Tora, Darius, dan Mike yang samasama bermain di film Nagabonar Jadi 2, tak banyak bereaksi. Tapi kini, peredaran foto hasil rekayasa itu kini dirasa sudah sangat mengganggu. “Sekarang anak-anak saya sudah pada gede. Mereka terganggu. Sudah dijelasin ini foto editan dan Darius juga sudah keganggu,” kata Tora se-

Tanpa memedulikan orangorang di sekitarnya, Mila pun menjilati ujung hingga selasela jarinya yang lengket akibat camilan tersebut. Ashton pun terlihat cuek menikmati gigitan besar makan siangnya sembari menikmati acara jalan-jalan bersama Mila. (irvanfirnaldi/rey)

usai melaporkan ke Unit Cyber Crime, Direktorat Reskrimsus Polda Metro Jaya, Rabu (15/5) . Darius mengatakan, sejak foto itu kembali beredar, sudah banyak kerabat dan kenalannya minta konfirmasi tentang keaslian foto tersebut. “Orang-orang tanya, ‘bener enggak nih?’. Jelasjelas fotonya palsu karena hasil editan. Ini kurang pantas,” tegas suami artis Donna Agnesia itu. Kasat Cyber Crime Direktorat Reskrimsus Polda Metro Jaya AKBP Audie Latuheru memastikan, foto tersebut palsu karena merupakan hasil

rekayasa digital. “Ini foto editan, bukan asli. Kami masih telusuri, diduga hasil editan yang dibuat tiga tahun lalu atau sejak 2010. Memang cukup sulit mencari jejak pembuat foto tersebut. Namun dari data-data yang dimiliki, polisi akan berusaha sebaik-baiknya memburu pelaku,” tegas Audi. Pelaku pembuat foto maupun penyebar foto akan dijerat dengan Pasal 27 Undang-Undang No 11/2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE). (rey)

kawasan Pantai Selatan. Cerita film ini diangkat dari legenda rakyat soal ratu penguasa pantai selatan, Nyi Roro Kidul. Shandy yang beradu akting dengan Denny Sumargo dalam film ini merasa beruntung, karena dia tidak mengalami kejadian aneh yang bernuansa mistis. Seperti film-film sebelumnya, Shandy mengaku, sangat menikmati seluruh proses syuting. Baginya, film 308 memiliki kekuatan karena sebagian masyarakat masih percaya legenda Nyi Roro Kidul. “Syuting seru banget, kekuatan cerita ini ada pada legenda rakyat. Ini tentang kamar 308 Hotel Samudera yang konon menjadi kamar bagi Nyi Roro Kidul singgah di Pantai Selatan,” kata Shandy. Bahkan kepercayaan terhadap le­ genda ini, mampu membuat aturan khusus yang tidak boleh dilanggar agar tidak mengalami bencana. “Semua orang juga tahu kalau di kamar 308, enggak boleh pakai baju warna hijau dan banyak peraturan lain. Lebih kepada budaya dan kepercayaan masyarakat,” ujarnya. Perempuan berdarah PalembangManado ini mengaku, cerita film horor yang dimainkan sama sekali tidak berpengaruh pada kehidupannya seharihari. Satu yang kadang membuat nelangsa, yaitu kalau ingat harapan ingin dapat momongan. (supriyanto/rey)


Berlangganan? Call us! Telp: 022-6127865 SMS: 0878 23 634 635

- JUMAT 17 MEI 2013

... Kinerja Wakil Rakyat Anjlok >>sambungan dari hal 1 Saat ini, kata dia, para legislator lebih sibuk nyaleg daripada menjalankan tugas sebagai penyalur aspirasi masyarakat. Fungsi legislasi, pengawal anggaran, dan pengawas kebijakan, praktis terabaikan. “Wakil rakyat makan gaji buta kalau tidak menjalan tugas dengan maksimal. Sikap dewan yang melalaikan tugas tergolong tindakan koruptif. Pengemban amanah rakyat itu sudah disumpah bekerja optimal hingga akhir jabatan,” kata Asep, Kamis (16/5). Toh, Ida Hernida membantahnya. Sekretaris DPRD Jabar itu menyebutkan, kinerja wakil rakyat di Jawa Barat sama sekali tak terganggu meski sejumlah anggotanya sibuk mencalonkan diri. Tahun ini, kata Ida, DPRD Jabar bahkan menargetkan pengesahan 29 raperda. Malah, Ida mengklaim kinerja DPRD Jabar tergolong yang terbaik dibandingkan provinsi lain. Rata-rata, kata dia, 30 raperda berhasil disahkan setiap tahunnya. Namun, raperda yang menyangkut hajat hidup orang banyak biasanya memakan waktu pengesahan cukup lama. “Sebagai contoh, raperda terkait Jaminan Kesehatan Daerah (Jamkesda) sempat alot dalam proses pengesahannya. Meski dengan segala hambatan yang ada, kami tetap optimistis target pengesahan Raperda tahun ini bisa tercapai,” tandas Ida dengan nada optimis. Meski begitu, Asep tetap punya pandangan lain. Dia berharap Badan Kehormatan (BK) DPRD, termasuk Jabar

menegur anggota yang sering membolos. Sanksi tegas, lanjutnya, tetap harus dilayangkan kepada yang bersangkutan demi memberikan efek jera. Selain itu, kata Asep, BK juga perlu menyurati seluruh fraksi untuk meningkatkan pengawasan kehadiran para anggota dewan. Jika perintah itu tidak dilaksanakan, BK berhak memberikan hukuman. “Dewan yang sering bolos harus diumumkan ke publik supaya tidak dipilih saat pemilu nanti,” jelasnya. Ida sendiri berpandangan, anggota DPRD Jabar yang berniat ‘melanjutkan’ tugasnya, tidak perlu cuti. Hal berbeda jika dewan mencalonkan diri menjadi kepala daerah. Yang bersangkutan, lanjutnya, harus nonaktif atau lebih baik mengundurkan diri sebagai wakil rakyat. “Enggak ada aturan yang mengharuskan cuti bagi dewan yang nyaleg, kalau mencalonkan kepala daerah maka bisa cuti sampai ada penetap­ an pemenang,” katanya. Ketua Badan Legislasi DPRD Kota Bandung Tomtom Dabbul Qomar mengakui ada penurunan pembahasan dan hasil perundang-undang­ an, terutama peraturan daerah (perda). Menurut Tomtom, penurunan itu bukan karena lemahnya kinerja, tetapi kurangnya ajuan dari eksekutif. “Alhamdulillah, isu absensi dewan hanya di pusat. Kalau Kota Bandung, sekalipun masuk tahun politik karena banyak agenda politik yang dihadapi, seperti proses Pilwalkot Bandung, Pileg dan Pilpres, kita tidak terpengaruh. Fungsi dewan tetap berjalan,” ucap Tomtom.

Tomtom yang ditemui di Gedung DPRD Kota Bandung menyatakan, mulai Kamis (16/5), dewan telah masuk Program Legislasi Daerah (Prolegda) caturwulan II. Itu pun, kata dia, anggota Dewan telah menuntaskan separuh prolegda. “Sekarang faktanya sudah ada 15 perda yang dituntaskan. Sisanya ada 8 raperda lagi yang akan kita bahas sampai akhir Desember tahun ini,” jelasnya. Tomtom mengakui ada penurunan produk legislasi dibandingkan tahun sebelumnya. Tahun kemarin mencapai 32 perda yang dituntaskan. “Sebenarnya bukan akibat penurunan kinerja, tetapi sangat tergantung prakarsa eksekutif. Kita hanya merespons. Kecuali inisiatif dewan, itu pun hanya 3,” tandas anggota DPRD dari Partai Demokrat ini. Anggota Komisi A DPRD Kota Bandung itu bahkan mengklaim absensi anggota selalu lebih dari 80%. Bahkan demi transparansi, lanjutnya, pimpinan sidang selalu mengumumkan agenda kehadiran dewan sebelum memulai sidang. Lebih jauh Tomtom menuturkan, kegiatan yang cukup menyita tugas kedewanan adalah konsultasi, pembahasan pansus, dan rapat kerja. “Sekarang di Pari­ purna LKPJ memang hanya 35 orang yang hadir sehingga seperti tidak ada aktivitas. Tetapi itu pun karena tugas kedewanan,” tandasnya. Ketua LSM Jaringan Masyarakat Mandiri Mochamad Isnaeni mengaku kecewa terkait kinerja anggota DPRD Kota Cimahi. Sebelum jadi

... Polisi Sebar Sketsa Pelempar Bom Tasik >>sambungan dari hal 1

anggota legislatif, mereka bermulut manis membela kepentingan rakyat. Namun pada kenyataannya, masih banyak tugas wakil rakyat yang belum terselesaikan. Hal itu, kata dia, tidak berbanding lurus dengan anggaran atau dana aspirasi yang diperoleh. Dia mencontohkan, dana aspirasi Dewan tahun 2012 lalu mencapai Rp70 juta. “Alokasinya memang untuk kepentingan rakyat, tetapi pada kenyataannya kan masih banyak alokasi dana yang tidak tepat sasaran,” ungkapnya. Apalagi, kata dia, tahun ini dana aspirasi dewan tersebut meningkat jadi Rp250 juta. “Tentu saja hal itu riskan terhadap penyelewengan, bahkan cenderung tidak efektif lantaran masih buruknya kinerja Dewan,” tuturnya. Sementara itu, Ketua Badan Legislasi DPRD Kota Cimahi Edi Kanedi menampik, anggapan wakil rakyat saat ini memprioritaskan sosialisasi pencalegan ketimbang tugas pokoknya. Menurut Edi, keduanya sama-sama memiliki tanggung jawab yang sama besar. “Tentu dua-duanya digarap antara tanggung jawab sebagai dewan dan sosialisasi untuk Pileg nanti,” ujar Edi yang juga anggota Komisi I DPRD Kota Cimahi kepada wartawan di ruang kerjanya, Jalan Djulaeha Karmita Kota Cimahi, Kamis (16/5). Dia mengklaim, kinerja DPRD Kota Cimahi sejauh ini berjalan sebagaimana mestinya. Hingga kini, kata dia, wakil rakyat di Kota Cimahi tetap menjalankan tugas sesuai fungsi legislasi (dadi haryadi/dery fg/ ariez r fauzy/gin)

... Dua Srikandi Ramaikan Pemilihan Bupati Subang >>sambungan dari hal 1 “Dan Bu Nina calon Wakil Bupati Subang, “ ungkap Ketua Tim Sukses Pasangan Atin-Nina (Niat), Eli Anggia, saat menyerahkan berkas persyaratan calon dari perseorangan, Kamis (16/5). Menurut Eli, Atin-Nina mendapat dukungan dari masyarakat untuk maju dari perseorangan. “Berkas dukungan ini diserahkan langsung tadi oleh Ibu Atin dan Ambu Nina. Ada 51.139 fotokopi KTP yang diserahkan ke KPU Kabupaten Subang hari ini (kemarin),” ungkapnya. Pokja Sosialisasi Pemilihan Bupati Subang Maman Suparman mengatakan, penye­ rahan berkas pasangan calon

perseorangan sudah dibuka sejak 12 Mei hingga 16 Mei. “Penyerahan berkas pasangan Niat merupakan pertama dari jalur perseorangan,” kata Maman. Saat ditanya makna seragam serbahitam, Atin menja­ wab diplomatis. “Saya suka saja, enggak ada arti apa-apa,” kata Atin singkat sambil melempar senyum seusai menyerahkan berkas dukungan ke KPU Subang, Kamis (16/5). Hingga pukul 16.36 WIB, KPU Kabupaten Subang baru menerima dua berkas cabup/ cawabup Subang dari jalur perseorangan. Selain AtinNina, ada juga pasangan Rizal Hanafi dan Ade Kosasih. Majunya Atin dari jalur perseorangan, menuai kecam­ an. Sebab, Atin saat ini ma-

sih menjabat Sekretaris DPC PDIP Subang. Politisi senior PDIP Subang, Muhammad Nur Wibowo menilai, sikap Atin sebagai pengkhianatan. “Itu pengkhianatan terhadap partai. Masyarakat Su­bang sudah tahu mereka adalah kader PDIP dan mereka dibesarkan oleh PDIP,” kata pria yang akrab disapa Bowo itu di Gedung DPRD Kabupaten Subang, Kamis (16/5). Dia mengatakan, saat ini sejumlah bakal calon akan bersaing untuk menerima rekomendasi dari DPP terkait siapa yang akan menjadi calon Bupati Subang dari PDIP. “Itu menandakan mereka tidak ingin bersaing dan mereka lebih mengedepankan ego mereka sendiri. Padahal, partai

>11

telah menetapkan sistemnya seperti apa,” ujarnya. Bowo menandaskan, sebagai kader PDIP yang militan, Atin tak pantas maju dari jalur perseorangan jika merasa tidak akan mendapat rekomendasi DPP. “Kader militan itu tidak akan pindah dari luar PDIP, sekalipun mereka tersisihkan,” tandasnya. Dia pun lantas mendesak DPP menindak tegas Atin. Dia meminta Atin segera mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Sekretaris DPC. “Bu Atin sudah menyerahkan berkas pendaftaran calon bupati dari jalur perseorangan ke KPU. Langkah itu bisa memecah belah kader di level bawah,” pungkas Bowo. (zaenal mutaqin/gin)

Ciri-ciri pelaku sendiri, bertinggi badan sekitar 160 cm, berperawakan kurus, umur di bawah 20 tahun, berambut pendek, kulit sawo matang, gigi tumbuh tak beraturan serta gigi atas menonjol ke depan. “Pelaku sendiri tewas seketika setelah mendapatkan tembakan dua kali. Yakni, di dada kiri dan bawah ketiak kiri,” bebernya. Martinus mengimbau warga masyarakat yang mengenali ciri-ciri pelaku diharapkan mendatangi RS Bhayangkara Sartika Asih di Jalan Mohammad Toha Bandung. Jika dalam waktu 7 hingga 10 hari tak ada yang mengakui, jena­ zah akan dimakamkan. “Jika dalam rentang waktu yang ditentukan, maka jenazah akan dimakamkan di tempat pemakaman umum,” tandas Martinus.

Pelaku sendiri tewas seketika setelah mendapatkan tembakan dua kali.” Sementara itu, Kondisi Aiptu Widartono pascapembacokan oleh terduga teroris Salim di Tasikmalaya semakin membaik. Saat ini, Wi­ dartono masih dirawat secara intensif di ICU RS Imanuel Bandung setelah operasi kedua. Kabid Dokkes Polda Jabar Kombes Pol Pramujoko mengatakan, saat ini Aiptu Wi­ dartono masih dirawat secara intensif di ICU RS Imma­nuel Bandung setelah operasi Rabu

(15/5) malam. Dia diope­rasi di Tasikmalaya karena keluhan nyeri. Kemudian, dilarikan ke RS Immanuel. “Tadi malam operasi kedua, karena ada sakit di dada dan perut. Makanya, tadi malam kita rujuk ke Imma­ nuel,” papar Pramujoko. Dia menyebutkan, Aiptu Widartono mengalami luka bacokan di dada kiri dan kena paru-paru, menembus diafragma. Di lambung, ada robekan 2 cm sehingga menyebabkan cairan makanan dan minuman keluar terus ke rongga perut. Menurutnya, setelah ope­ rasi, luka di lambung korban berangsur sembuh. Namun untuk sementara, korban belum bisa makan lewat mulut dan masih menggunakan alat bantu, seperti infus serta alat pernapasan. “Kondisi sekarang sudah bagus. Sudah bisa bicara,” bebernya. (ahmad sayuti/gin)

... Ketika Permainan Tradisional Tergerus Budaya Asing INILAH/ZAINULMUKHTAR

>>sambungan dari hal 1 Di Lapang Otto Iskandardinata/Alun-alun Kabupaten Garut misalnya. Banyak anak-anak yang tampak canggung memainkan jajangkungan atau egrang pada Lomba Kabarulem, Minggu (12/5). Berkali-kali mereka terjatuh, sebelum menyelesaikan 10 jenis permainan yang dilombakan. Kepala Disbudpar Kabupaten Garut Yatie Rochayatie didampingi Kepala Seksi Nilai Tradisional Bahasa Wawan Somarwan mengakui, anak-anak sekarang lebih akrab dengan permainan elektronik dan game online. Bahkan termasuk para peserta Lomba Kabarulem. Kebanyakan mereka harus dilatih dahulu untuk bisa mengikuti Lomba Kabarulem tersebut. Tak heran jika banyak di antara peserta terlihat canggung saat berlomba. Ironisnya, antusiasme masyarakat meng­ ikuti kegiatan tersebut masih minim. Empat kali Lomba Kabarulem digelar, tak seka­ lipun peserta perwakilan dari seluruh kecamatan di Kabupaten Garut mengikutinya. Animo masyarakat menonton kegiatan tersebut pun terlihat kurang. Lomba Kabarulem 2013 pun, hanya diikuti perwakilan dari 25 kecamatan dari 42 kecamatan di Kabupaten Garut. Wawan menyebutkan, Lomba Kabarulem tahun ini merupakan kali keempat digelar Disbudpar Garut. Ada 11 jenis permainan diperlombakan, yakni egrang,

kelom batok, rorodaan, sondah (engkle), sorodot gaplok, parepet jengkol, gatrik, ga­ sing, akod eja, bebedilan, dan sumpit. “Permainan tradisio­ nal anak-anak ini memang terdesak permainan individu modern seperti play station. Padahal permainan anakanak tradisional ini ada unsur kegotongroyongan dan kebersamaan. Karena itulah digelar Lomba Kabarulem,” terang Wawan. Sebelumnya, kegiatan serupa pernah digelar di Alun-alun Kecamatan Balubur Limbangan, Kecamatan Cikelet, dan Lapangan Ngamplang Kecamatan Cilawu. Namun, dari 11 jenis permainan, ada yang kurang dikenal dalam khazanah mainan anak-anak Garut dulu, semisal gasing. Menurut Ana Subakat (43), warga Kelurahan Ciwalen Kecamatan Garut Kota, anak-anak dulu hanya mengenal permainan ‘panggal’ atau ‘papanggalan’ yang nyaris mirip gasing. Hanya,

panggal terbuat dari bulatan kayu dengan ujung besi atau potongan paku, dan sifat permainannya beradu. “Permainan egrang juga tak dikenal di Garut, tapi disebutnya jajangkungan. Rorodaan juga biasanya kalau enggak salah di kita disebut papadatian,” kata Ana. Pada bagian lain, Wawan Somarwan mengakui para peserta Lomba Kabarulem yang menonjol tak lepas dari adanya komunitas Kabarulem di daerahnya. Sebut saja anak-anak di Kecamatan Cilawu yang berturut-turut menjuarai Lomba Kabarulem tingkat Kabupaten Garut. Bahkan, mereka menjadi duta Garut ke Lomba Kabarulem tingkat Provinsi Jawa Barat. Terlepas dari kekurang­ an dan kelebihannya, dia berharap gelaran Kabarulem dapat menggugah masyarakat Garut mengenali kembali permainan tradisi yang sarat nilai-nilai filosofis dan sosial. (zainulmukhtar/gin)


INILAH GRUP : INILAH KORAN PORTAL NEWS : WWW. INILAH.COM, WWW. INILAHKORAN.COM, WWW.YANGMUDA.COM, WWW. JAKARTAPRESS.COM MAJALAH INILAH REVIEW

JUMAT 17 MEI 2013

Siap Pasang Badan soal TPS Rumah Sakit

>12

Koalisi 3 Calon Wali Kota

Eswan-Rido-Balex Klaim Punya Kesamaan Program INILAH/DICKY ZULFIKAR NAWAZAKI

Apipudin INILAH, Bandung - Ketua KPU Kota Bandung Apipudin akan pasang badan jika upayanya dalam menyiapkan tempat pemungutan suara (TPS) di rumah sakit berujung pada laporan. Dia mengatakan, pengadaan TPS itu untuk mengantisipasi munculnya gugatan dari kandidat yang tidak puas setelah mempelajari kasus di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jabar. “Di Pilgub kemarin, soal TPS rumah sakit ini kan jadi materi gugatan kandidat. Nah, di Pilwalkot ini kita siapkan. Kalau nanti malah diadukan, kita hadapi. Memang sekarang

kita sedang pelajari aturan soal TPS khusus ini,” ujar Apipudin di kantornya Jalan Soekarno Hatta Kota Bandung, Kamis (16/5). Menurut Apipudin, pihaknya menyiapkan 15 TPS yang tersebar di 13 rumah sakit se-Kota Bandung. Hanya RS Muhammadiyah yang tidak menyiapkan TPS khusus karena PPK setempat menyiapkan TPS terdekat. “PPK Lengkong menilai tidak perlu ada TPS khusus di RS Muhammadiyah. Pasien diarahkan ke TPS terdekat. Pasti mereka telah menyiapkan segala sesuatunya,” tandasnya. (dery f ginanjar/hus)

30 Bakal Caleg Pakai Ijazah Paket C Deni Ahmad Haidar INILAH, Purwakarta - Sedikitnya 30 bakal calon legislatif di Purwakarta yang mendaftarkan diri ke KPU setempat menggunakan ijazah paket C atau setara SMA/Sederajat. Hal tersebut diketahui, setelah proses verifikasi administrasi selesai dilakukan. “Ya, ada sekitar tiga puluh orang, bahkan lebih yang ijazahnya menggunakan paket C,” ujar Ketua KPU Purwakarta Deni Ahmad Haidar, Kamis (16/5). Meski demikian, menurut Deni, tidak ada larangan untuk bakal ca-

BILIK

leg menggunakan ijazah paket C. Sebab, aturan yang ada hanya membatasi pendaftar minimal berijazah SMA atau sederajat. Deni menambahkan, guna mengantisipasi adanya penggunaan ijazah palsu, pihaknya telah membangun komunikasi dengan Diknas, Kemenag, dan Dikti. Lembaga tersebut mengagendakan akan melakukan verifikasi faktual bagi bakal caleg yang diragukan keaslian ijazahnya. “Nanti pasti ada, verifikasi faktual,” jelas Deni. (asep mulyana/hus)

SUARA

Dibagi 8 Zona, Kampanye Umum Hanya di Gasibu INILAH, Bandung - KPU Kota Bandung telah menetapkan jadwal dan pola kampanye pada PIlwalkot Bandung 2013. Pelaksanaan kampanye itu dimulai pada 6-19 Juni dan dibagi dalam delapan zona. Jadwal tersebut sudah disetujui oleh seluruh tim sukses pasangan calon. Menurut Ketua Kelompok Kerja (Pokja) Kampanye KPU Kota Bandung Rifqi ALi Mubarok, pembagian zona berdasarkan jumlah kandidat yang bertarung di Pilwalkot Bandung 2013. Kampanye dimulai dengan pemaparan visi misi masing-masing calon di hadapan anggota DPRD Kota Bandung, dilanjutkan dengan deklarasi kampanye damai. “Jadi kampanye efektif dilakukan pada tanggal 7 Juni. Ada dua tipe kampanye yaitu kampanye rapat umum dan kampanye nonrapat umum,” jelasnya.

Rifqi menuturkan, kampanye rapat umum dilaksanakan pada 8-16 Juni. Untuk pelaksanaannya, KPU akan melakukan pengundian yang dihadiri seluruh tim kampanye pada 20 Mei mendatang. “Kalau satu pasangan mendapatkan giliran kampanye rapat umum, maka pasangan lain melakukan rapat nonumum di zona yang telah ditetapkan. Kita sudah tetapkan lokasinya hanya satu tempat, yakni di Gasibu,” paparnya. KPU juga telah menetapkan kampanye rapat umum tidak akan digelar pada 13 Juni karena ada pelantikan Gubernur-Wakil Gubernur Jabar. Seluruh calon hanya menggelar kampanye nonrapat umum. Selain kampanye, ada juga debat kandidat yang akan digelar sebanyak tiga kali, yaitu tanggal 13, 15, dan 17 Juni. (dery f ginanjar/hus)

JALIN SILATURAHMI: Tiga kandidat Wali Kota Bandung menggelar pertemuan di sebuah rumah makan di Bandung, Kamis (16/5). Ketiga pasangan tersebut mengklaim memiliki kesamaan program dan pemikiran dalam membangun Kota bandung.

MERASA memiliki kesamaan program dalam menyejahterakan warga Kota Bandung, tiga pasangan calon Wali Kota-Wakil Wali Kota Bandung 20132018 menggelar pertemuan. Ketiga pasangan itu adalah Edi Siswadi-Erwan Setiawan (Eswan), Ridwan Kamil-Oded M Danial (Rido), dan Bambang Setiadi-Alex Tahsin Ibrahim (Balex). Pertemuan yang dihadiri seluruh kandidat digelar di RM Gili-gili Jalan Pelajar Pejuang Kota Bandung, Kamis (16/5). Kesamaan program tersebut dikolaborasikan untuk dibawa pada kepemimpinan ketiga kandidat jika ada yang berhasil me-

menangkan Pilwalkot Bandung. “Ini terobosan politik, membangun pesta demokratis agar lebih menarik. Cara ini memberikan pemahaman bahwa Pilwalkot Bandung adalah pesta bersama. Jika contoh ini dimulai sejak awal, proses politik menjadi sebuah permainan, bukan tujuan akhir dengan emosional atau menghalalkan segala cara,” jelas Edi Siswadi. Menurut Edi, pertemuan tiga kandidat berdasarkan kesamaan program dan pemikiran. Program yang beririsan akan dikolaborasi dengan target masing-masing pasangan tanpa menimbulkan perpecahan. Dia menjelaskan, kompetisi yang dibangun ketiganya tidak adu fisik, melainkan mengadu program untuk merekonstruksi Bandung dan memberi peluang pada warga untuk meningkatkan derajat hidupnya. “Sekarang Bandung ke depan bisa lebih baik, masyarakat sejahtera, infrastruktur ditata bersama. Dimulai oleh kandidat yang memperlihatkan tidak ada per-

musuhan, bersahabat, memberi program positif. Kalaupun berdebat, itu untuk efektivitas program, bukan mengorek persoalan personal. Insya Allah kita akan saling berkomunikasi dan punya emosional dekat,” tandasnya. Sementara itu, Ridwan Kamil menyatakan, tiga kandidat yang berkumpul merupakan bentuk kampanye damai, kreatif, dan memberikan bukti sehingga pendukung lebih santun, kreatif, dan unik. “Ini juga akan meningkatkan partisipasi warga menjadi tinggi, mengurangi golput karena beranggapan pilkada itu menegangkan,” ungkapnya. Hal sama dikatakan Bambang Setiadi. Dia menilai pertemuan ketiga calon menjadi rujukan silaturahmi. “Kita patut mengakui, Bandung menjadi contoh sportivitas,” pungkasnya. Pertemuan yang dilakukan ketiga pasangan itu merupakan ‘tandingan’ atas pertemuan yang sudah dilakukan lima pasangan lain. Meski begitu, Edi menegaskan hal itu bukan untuk mencip-

takan fiksi atau gesekan. “Dalam pertandingan, tidak mungkin satu tim. Pasti ada grup yang berbeda pandangan visi. Perbedaan tidak bisa dihindari secara alamiah menjadi kekuatan masing-masing. Hanya saja, siapa pun yang nanti jadi, perlu mengakomodasi program-prog­ ram masyarakat,” jelas Edi. Ridwan Kamil menuturkan, pihaknya tetap berkomunikasi dengan semua pihak secara intensif, khususnya yang punya kesamaan visi. Memang semua calon punya konsep baik, tetapi saat ini yang berkomunikasi dekat baru tiga pasangan tersebut. “Tetapi bukan untuk koalisi putaran dua juga. Kita belum memikirkan ke sana. Ada kelelahan masyarakat, ditambah besarnya dana yang harus dikeluarkan. Kita saling menitipkan program karena masing-masing punya strong point yang akan memberikan benefit kepada warga,” tandasnya. (dery f ginanjar/hus)

Atribut Pasangan Calon Masih Bertebaran INILAH, Bandung - Masa kampanye Pilkada Bandung Barat sudah berakhir. Namun, memasuki awal masa tenang, berbagai atribut kampanye kelima pasangan calon masih bertebaran di jalanan. Dari pantauan, baliho berbagai ukuran dan spanduk bergambar calon masih terbentang dan terpasang berdiri di sejumlah jalan protokol. Seperti yang terlihat di pertigaan Jalan Cimareme-Batujajar, simpang gerbang tol Padalarang, dan pertigaan menuju kompleks Pemkab Bandung Barat. Kondisi itu bertolak belakang dengan yang diharapkan KPU. Dalam berbagai kesempatan, Ketua KPU KBB Asep Mamat mengingatkan agar pada masa tenang sebelum pemungutan suara pada 19 Mei, atribut kampanye harus segera diturunkan. “Kami meminta kepada para tim sukses pasangan untuk melucuti atribut kampanyenya. Kalau tidak diindahkan, kita akan

INILAH/DONI RAMDHANI

MASA TENANG: Memasuki masa tenang, atribut kampanye pasangan calon tampak masih terpasang di sejumlah jalan protokol di KBB, Kamis (16/5).

menggunakan aparat untuk menurunkan secara paksa,” kata Asep, Kamis (16/5). Menurutnya, untuk penertiban itu pihaknya akan bekerjasama dengan Satpol PP KBB. Terkait pembersihan atribut kampanye itu tercantum dalam SK KPU No 36 tertanggal 22 April 2013 yang menyebutkan setiap tim kampa-

nye wajib membersihkan alat pe­ raga kampanye paling lambat satu hari sebelum pencoblosan. Linmas Tak Dilibatkan Sementara itu, anggota Linmas dipastikan tidak akan ikut mengamankan tempat pemungutan suara (TPS) pada pencoblosan nanti. Ketua Komisi A

DPRD KBB Iwan Ridwan Setiawan menyayangkan jika hal itu sampai terjadi. “Untuk pengamanan TPS, ternyata Linmas tak dilibatkan. Itu seperti saat Pilgub Jabar yang tidak mengikutsertakan Linmas,” kata Iwan di sela-sela hearing dengan Kantor Kesbangpolinmas di gedung DPRD KBB, Kamis (16/5). Menurutnya, pengamanan itu hanya mengandalkan anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS). Dia pun mengaku heran dengan tidak diikutkannya Linmas dalam pengamanan TPS. “Alasannya, kata pihak Kesbangpolinmas, tidak ada payung hukum, terutama dalam hal penyaluran anggarannya. Intinya, tidak ada peraturan KPU yang mengatur hal itu,” ujar Iwan. Meski begitu, dia mengaku akan tetap mendorong agar Linmas itu dilibatkan saat pencoblosan nanti. (doni ramdhani/hus)


>13

JUMAT 17 MEI 2013

UJIAN HILTON

P

EDISI EKSTRA

THE BLUES HISTORIS SELURUH penggawa Chelsea kini bisa menepuk dada. Mereka telah sejajar Juventus, Ajax Amsterdam, bahkan Bayern Muenchen. #Hal 14

elatih Djadjang Nurdjaman mengatakan, ingin melihat kemampuan Hilton sesungguhnya. Sehingga, dia menjanjikan akan memasang penyerang anyar asal Brasil itu, saat menjamu Persepam, Ahad nanti. Sebelumnya, ketika melawan Persela Lamongan, Hilton hanya bermain selama 20 menit. Alasan Djanur memasukan Hilton dalam daftar starting eleven nanti karena dia menilai pemain yang memilih nomor punggung 8 itu sudah nyetel dengan gaya permainan Maung Bandung. “Saya mungkin akan mencoba Hilton dari awal pertandingan. Saya pastikan kondisinya sudah siap. Hasil dalam latihan pun cukup memuaskan. Selain itu, Hilton memang cepat adaptasi. Dia kelihatan sudah bisa keja sama dan pengertian dengan yang lain. Kemampuan bertahan saat hilang bola pun cukup baik,” ucap Djanur saat ditemui seusai memimpin latihan di Pusdikpom Kota Cimahi, Kamis (16/5). Lebih lanjut, Djanur menambahkan, untuk penempatan posisi Hilton, ada dua alternatif, yakni ditarik ke sayap kiri atau menjadi tandem Sergio van Dijk di lini depan. “Adanya Hilton semakin banyak alternatif rotasi dan strategi,” sahutnya. Mengenai pilihan pengganti Abanda Herman yang absen akibat akumulasi kartu, Djanur mengaku, sudah mengantongi nama pendamping Naser Al Sebai nanti. “Sekarang semakin jelas bayangan duet di belakang. Sudah ada untuk pengganti Abanda, tapi tidak bisa saya katakan, masih perlu pematangan dulu,” terang mantan Asisten Pelatih Pelita Jaya ini. Soal latihan, Djanur menambah-

FOTO-FOTO: INILAH/BAMBANG PRASETHYO

kan, mulai mengurangi durasi latihan dari dua jam menjadi satu jam. Dia beralasan, pengurangan durasi berlatih tersebut karena pada sesi latihan sebelumnya, porsi dan waktu berlatih Atep dkk terlalu banyak. “Memang kemarin latihan cukup berat, tadi hanya waktu saja dikurangi, tapi intensitas tetap tinggi. Besok juga betul-betul turun,” jelas pelatih berusia 54 tahun ini. Siap Diuji Enam hari berkostum Maung Bandung, Hilton menyatakan kesiapannya tampil penuh melawan MU. Kini kata dia, kondisi fisiknya terus mengalami peningkatan. “Soal kondisi fisik, aku sudah siap. Kalau nanti dipercaya pelatih untuk bermain full time, aku pun sudah siap,” kata Hilton di Mes Persib, Jalan Ahmad Yani Kota Bandung, Kamis (16/5). Lebih lanjut, Hilton mengaku, akan terus berupaya melakukan adaptasi. Saat ini kata dia, masih

mencari tahu gaya permainan Maung Bandung. “Aku terus mencoba untuk beradaptasi karena aku baru lagi di sini. Aku mencari tahu cara permainan Persib musim ini seperti apa dan tentunya strategi pelatih di sini berbeda dengan klub aku sebelumnya (Sriwijaya FC),” terang Hilton. Kendati demikian, Hilton mengatakan, seiring berjalannya waktu, proses adaptasinya tersebut hingga kini sudah mulai menunjukkan perubahan signifikan. Dia menambahkan, sedikit demi sedikit telah mengerti akan kemauan dari pelatih. Dengan begitu, dia berharap di laga keduanya bersama Maung Bandung musim ini, penampilannya kian solid sesuai instruksi pelatih. “Aku harus bisa mengikuti gaya permainan Persib, karena aku sekarang di Persib. Tetapi aku sudah mengerti dan tahu apa yang diinginkan pelatih ketika aku di lapangan nanti,” tandasnya. (asep pupu/yogo triastopo/ddy)

CORNERKICK

Atep Intip Peluang Jebol Gawang Persepam MU

GILBOL APARTEMEN NAIK SETINGGI HARGANYA HARGA apartemen terus menjulang tinggi. Kuartal pertama saja naik 8,7%. Sejumlah faktor menyulut melambungnya harga apartemen. #Hal 15

PROPERTI

Hilton Moreira

KEMAMPUAN Hilton Moreira akan diuji. Dia disiapkan berduet dengan Sergio van Dijk saat menjamu Persepam MU, Minggu (19/5).

GELANDANG Persib Atep Rizal berharap, kembali memecah kebuntuannya dalam mencetak gol. Jika diturunkan melawan Persepam MU, Minggu (19/5) nanti, mampu mencetak gol. Terlebih, gol perdananya sepanjang musim ini lahir di markas Persepam, pada akhir putaran pertama kompetisi Indonesia Super League (ISL) lalu. “Mudah-mudahan aku bisa cetak gol lagi. Tapi, yang penting bagi aku adalah Persib menang,” kata Atep saat ditemui seusai mengikuti latihan di Lapangan Pusdikpom Kota Cimahi, Kamis (16/5). Atep mengakui, musim ini adalah musim tersulit baginya. Bahkan hingga saat ini setelah memasuki paruh kedua, dia belum bisa menemukan permainan terbaiknya. Melawan Persepam Ahad nanti, Atep tak mau ambil risiko DOK INILAH

dengan menganggap enteng lawan. Sekalipun, pada laga sebelumnya Persib mampu mencukur tim asuhan Daniel Roekito ini dengan skor telak 1-3. Pasalnya, saat ini Sape Kerap -julukan Persepam, tengah bangkit dengan dua amunisi barunya, yakni Christopher Gomes dan Aboubakar Sillah. “Jangan anggap remeh. Mereka juga mengalami perbaikan dengan datangkan pemain baru,” ujar pemain bernomor punggung 7 ini. Untuk meredam perlawanan Zaenal Arif dkk, Atep dan skuad Maung Bandung siap mengerahkan segala kemampuan yang dimiliki, agar Persib kembali meraih poin penuh dalam laga nanti. “Lawan Persepam harus semangat dan kerja keras. Kami harus menang, agar posisi di klasemen tetap terjaga,” pungkasnya. (asep pupu/ddy)


Petr Cech Nyaris Tertinggal Bus NYARIS saja, kekuatan Chelsea timpang kala meladeni Benfica di Amsterdam Arena, Kamis (16/5). Dilansir Skysports, peristiwa bermula saat rombongan The Blues berniat meninggalkan hotel menuju Amsterdam ArenA. Merasa seluruh pemain sudah menempati kursinya masing-masing, maka pintu bus pun ditutup.

inilahkoran -

Pihak keamanan juga sudah meninggalkan lokasi. Namun, saat bus mulai bergerak, tiba-tiba kiper utama Chelsea, Petr Cech muncul. Penjaga gawang asal Republik Ceko itu kemudian berlari di sisi bus sembari mengetuk pintu. Menyadari ada pemain yang tertinggal, bus langsung berhenti dan mempersilakan Cech masuk. Manajer Chelsea Rafael Benitez menyesalkan kejadian ini. Benitez berharap ini kali terakhir Cech terlambat masuk ke bus pemain. (bsf) INILAH GRUP: INILAH KORAN PORTAL NEWS : WWW.INILAH.COM, WWW.INILAHKORAN.COM, WWW.YANGMUDA.COM, WWW.JAKARTAPRESS.COM MAJALAH INILAH REVIEW

JUMAT 17 MEI 2013

NEWS FLASH

Super Frank Sempurna KARIER Frank Lampard di level klub sudah mencapai titik kesempurnaan. Dia berhasil menyabet seluruh trofi. Lampard berhasil mengantarkan The Blues juara Europa League dengan kemenangan 2-1 atas Benfica, Kamis (16/5) dini hari WIB. Trofi tersebut, melengkapi pencapaian Super Frank sebelumnya seperti Liga Champions, Liga Primer Inggris, dan Piala FA. “Medalinya sudah lengkap sekarang dan itu menjadi periode yang luar biasa buat saya dan buat klub. Pada beberapa waktu perjuangannya sulit, tapi Anda tahu hasrat yang dipunya klub ini - kami sudah menunjukkannya dari waktu ke waktu,” sahut Lampard seperti dikutip dari The Sun. Kalau ada yang kurang dari koleksi trofi Lampard di level klub adalah gelar juara dunia antarklub. The Blues berpeluang meraihnya di akhir 2012 lalu, namun kalah dalam laga final menghadapi Corinthians dengan skor 0-1. Masih ada satu target lain yang dibidik Chelsea di sisa musim ini. Tim besutan Rafael Benitez mengincar posisi ketiga klasemen Premier League demi lolos langsung ke Liga Champions musim depan. Sudah duduk di posisi tiga, skuat besutan Rafael Benitez wajib menang atas Everton di pekan terakhir kompetisi, Minggu (19/5). “Kami beruntung, tapi Anda yang membuat keberuntungan Anda sendiri dan dalam beberapa pekan terakhir kami sudah menunjukkan kebersamaan kami dan fans juga begitu,” tandas Lampard. (bsf)

BENFICA 1

V

>14

2 CHELSEA

The Blues Historis

El Nino Sang Penentu KETAJAMAN Fernando Torres di Chelsea memang tak terbilang fantastis. Tapi, dialah sosok penentu kesuksesan The Blues di beberapa laga penting. Masih ingat gol El Nino, julukan Torres, di markas Barcelona tahun lalu? Lesakan tersebut membuat Chelsea lolos ke final Liga Champions, dan akhirnya menjadi juara setelah mengalahkan Bayern Muenchen. Mungkin, itulah alasan di balik keputusan Pelatih Chelsea yang terus memasang Torres sebagai starter. Kontribusi penyerang asal Spanyol itu, kembali terlihat kala The Blues meladeni Benfica di final Europa League, Kamis (16/5) dini hari WIB. Torres membuka gol pada laga tersebut ketika dirinya melewati kiper Benfica, Artur, dan melepaskan tendangan kaki kanan ke arah gawang. Gol itu seperti menjadi pelepas dahaga untuk Chelsea. Bukan apa-apa, sebelum gol di menit ke-59 itu datang, Benfica relatif bermain dominan --terutama di babak pertama. Tercatat, di babak pertama Chelsea hanya mendapatkan penguasaan bola sebesar 38%. “Babak pertama memang tidak berjalan dengan baik. Kami pun harus mengubah mentalitas kami untuk bisa menang. Anda bisa lihat itu di babak kedua. Saya amat senang. Itu adalah se­buah pertandingan yang amat sengit,” ujar Torres dilansir Sky Sports. Seperti dilansir Opta, dengan 9 golnya di kompetisi antarklub Eropa musim ini, Torres hanya kalah dari Cristiano Ronaldo (12 gol) dan Robert Lewandowski (10 gol). Bisa dibilang, dia musim ini memang tidak jelek-jelek amat. Dengan raihan trofi Europa League, koleksi trofi Torres pun terbilang nyaris lengkap. Dia sudah pernah meraih trofi Piala Dunia, Piala Eropa, Piala FA, dan Liga Champions. Hanya trofi juara liga saja yang belum. (bsf)

Fernando Torres

Suporter Bayaran Berkeliaran KOTA Amsterdam, Belanda, ramai dengan kehadiran suporter Chelsea dan Benfica, Kamis (16/5) dini hari WIB. Maklum kedua tim bertarung di ajang final Europa League. Momentum ternyata tak hanya jadi milik kedua kubu suporter. Warga kota setempat, turut memanfaatkannya untuk meraup tambahan rezeki. Dilansir Metro, salah seorang aktor jalanan di kota ini juga tak mau ketinggalan. Dia tampil layaknya seorang pendukung Benfica. Mengenakan kaos dan topi serba merah, aktor jalanan tersebut berdiri diam layaknya patung. Untuk melengkapi penampilannya, dia tak lupa menggenggam sebuah bendera Benfica. Aksi ini tak hanya menarik perhatian para pengunjung yang melintas. Salah satu stasiun televisi asal Portugal juga tertarik untuk mengabadikan momen tersebut. Namun, tak mudah bagi si reporter untuk mendapat jawaban dari ‘suporter bayaran’ tersebut. Awalnya, reporter tak mendapat respon. Namun, setelah melemparkan sejumlah uang ke dalam kaleng yang berada di hadapannya, barulah aktor berkostum Benfica itu bersedia untuk menjawab pertanyaan si repoter. Partai final sendiri akhirnya dimenangi Chelsea dengan skor tipis 2-1. Dua gol dilesakan Fernando Torres dan Branislav Ivanovic, sementara satu lesakan balasan Benfica tercipta lewat eksekusi penalti Oscar Cardozo. (bsf)

SELEBRASI: Para pemain Chelsea merayakan kesuksesan juara Europa League setelah mengalahkan Benfica 2-1 di Amsterdam Arena, Kamis (16/5) dini hari WIB.

Amsterdam Arena menyuguhkan pertarungan sengit dalam final Europa League, Kamis (16/5) dini hari WIB. Chelsea lebih diunggulkan, tetapi sepanjang laga terus mendapat tekanan besar Benfica. Fernando Torres menurunkan tensi ketegangan dengan lesakan golnya di awal babak kedua. Tapi, itu tak bertahan lama. Oscar Cardozo kembali menyeimbangkan skor lewat eksekusi penalti. Kemenangan The Blues ditentukan aksi heroik Branislav Ivanovic di pengujung laga. Kala itu, pertandingan tinggal tersisa satu menit. Chelsea mendapat sepak pojok. Juan Mata mengirimkan umpan lambung terukur, yang sukses disempurnakan Ivanovic melalui tandukan mematikan. Chelsea pun menang 2-1. Inilah trofi kedua di Eropa dalam setahun terakhir setelah kesuksesan menjuarai Liga Champions musim 2011/2012. Mereka jadi tim pertama di Eropa yang mampu merengkuh dua trofi kompetisi Eropa dalam waktu bersamaan. Selain itu, Chelsea juga menyejajarkan diri dengan tiga tim besar Eropa lain seperti Ajax, Bayern, dan

SELURUH penggawa Chelsea kini bisa menepuk dada. Mereka telah sejajar Juventus, Ajax Amsterdam, bahkan Bayern Muenchen. Juve yang mampu memenangi seluruh turnamen di Eropa. Chelsea sebelumnya sudah memenangi Piala Winners di tahun 1971 dan 1998. “Ini sebuah perasaan yang menyenangkan. Tim ini layak mendapatkannya karena kami sudah menjalani musim yang sulit dan menjalani banyak pertandingan,” kata Ivanovic, sang pahlawan kepada ITV dan dikutip BBC. “Pada akhirnya, pertandingan hari ini amat sengit dan Benfica bermain amat baik. Tapi, kami mencetak gol dari set piece dan bekerja amat keras mempersiapkan diri. Kami layak dapat trofi itu,” tegasnya.

Bagi Pelatih Rafael Benitez, kesuksesan ini bernilai ganda. Selain menuntaskan misi dengan raihan satu trofi, dia pun mulai mendapat respek dari kubu suporter. Untuk pertama kalinya sepanjang membesut The Blues, Rafa mendapat standing ovation dari para suporter. “Ini adalah sebuah tim yang sedang dalam transisi dengan para pemain muda jadi cukup sulit di awal. Saya cukup puas ketika mereka memiliki seorang manajer yang mereka tahu akan pergi di akhir musim, mereka tetap memperlihatkan komitmen,” ungkap Rafa. Di kubu Benfica, Pelatih Jorge Jesus tetap merasa bangga. Dia menilai

DATA FAKTA Benfica 1-2 Chelsea : Kamis (16/5) ; Kick Off Pukul 01.45 WIB Waktu Tempat : Amsterdam Arena, Amsterdam Wasit : B Kuipers Jumlah Penonton : 46.163 Man of The Match : Branislav Ivanovic Gol : Benfica (Oscar Cardozo 68’) pen ; Chelsea (Fernando Torres 60’, Branislav Ivanovic 90+3’) : Benfica (Luisao, Ezequiel Garay) ; Chelsea Kartu Kuning (Oscar) : (-) Kartu Merah

SUSUNAN PEMAIN Benfica Artur; Almeida, Luisao, Garay (Jardel 78’), Melgarejo (Lima 66’); Salvio, Perez, Matic, Gaitan; Rodrigo (Ola John 66’), Cardozo. Chelsea Cech, Azpilicueta, Ivanovic, Cahill, Cole, David Luiz, Ramires, Lampard, Oscar, Mata, Torres.

Benfica sudah tampil sangat baik, lebih baik daripada Chelsea yang jadi juara. Kendati kalah, Benfica sebenarnya tampil lebih dominan dan lebih banyak membuat peluang. Hanya saja, Chelsea terbukti lebih efektif di depan gawang. “Saya ingin mengatakan kepada Anda betapa bangganya saya berada di sini. Hari ini Benfica menunjukkan kepada dunia bahwa mereka akan menjadi pemenang yang pantas, menunjukkan bahwa mereka punya kualitas yang nyata,” ungkap Jesus di situs resmi UEFA. Jesus memaklumi kekecewaan para pemainnya. Dia membiarkan Oscar Cardozo menangis di tengah lapangan. Di mata dia, Benfica adalah juara sesungguhnya. (bsf ) REKOR PARA JUARA EROPA AJAX AMSTERDAM Liga/Piala Champions: 1971, 1972, 1973, 1995 Piala UEFA/Liga Europa: 1992 Piala Winners: 1987 BAYERN MUENCHEN Liga/Piala Champions: 1974, 1975, 1976, 2001 Piala UEFA/Liga Europa: 1996 Piala Winners: 1967 JUVENTUS Liga/Piala Champions: 1985, 1996 Piala UEFA/Liga Europa: 1977, 1990, 1993 Piala Winners: 1984 CHELSEA Liga/Piala Champions: 2012 Piala UEFA/Liga Europa: 2013 Piala Winners: 1971, 1998

Tujuh Kali ’Dewi Fortuna’ Mengalahkan Benfica BENFICA punya reputasi baik di level Eropa. Merekalah perusak dominasi Real Madrid di Piala Champions 1960/1961. Tapi hingga kini, cerita lama itu tak kunjung kembali. Ekspektasi besar mengiringi langkah para penggawa Benfica kala memasuki lapangan Amsterdam Arena, Kamis (16/5) dini hari WIB. Oscar Cardozo dan kawan-kawan, memikul beban berat untuk memutus kutukan yang sudah berlangsung satu abad itu. Apa daya semangat mereka belum cukup membendung laju Chelsea yang muncul sebagai pemenang. Lagi-lagi, Benfica harus jadi pihak yang tertunduk lesu di partai final. Kekalahan 1-2 dari Chelsea, menunjukkan dewi fortuna memang selalu menjauhi wakil Portugal ini. Cardozo yang mence tak satu gol di laga itu, bahkan tak kuasa membendung air matanya. Dia terus menerus menangis hingga meninggalkan lokasi Stadion. “Ini adalah final antara dua tim hebat. Kami tampil sangat bagus di final, tapi tak punya sedikit keberuntungan

Nemanja Matic. Benfica memang masih punya kesempatan memperbaiki rekor buruk mereka di final kompetisi Eropa. Musim depan pun, mereka kembali berkiprah di Liga Champions. Tapi bagi Jorge Jesus, misinya di ambang akhir. Dia merasa lelah setelah timnya takluk atas Chelsea. “Dalam beberapa pekan terakhir klub dan saya sudah bicara soal masa depan. Kekalahan kali ini akan membuat saya harus mengambil waktu ­untuk lebih banyak mempertimbangkan masalah itu,” tutup Jesus. (bsf ) 7 Laga Final Benfica di Kompetisi Eropa

yang pantas kami dapatkan. Kami kalah, dan wajar sebagian dari kami menangis,” ujar pelatih Benfica, Jorge Jesus. Ya, kurang beruntung. Hal itulah yang mengganjal Benfica untuk menjuarai Europa League musim ini. Tengok catatan ini: Benfica tercatat melepaskan 17 tembakan dan 11 di an-

taranya mengarah ke gawang. Sementara itu, Chelsea hanya membuat 11 tembakan dan tujuh yang tepat sasaran. “Kami bermain sangat baik, tapi kami tak punya keberuntungan. Kami lebih punya kualitas dan punya lebih banyak peluang di dalam pertandingan, tapi tim terbaik tak selalu menang. Selamat, Chelsea,” timpal gelandang

Piala Champions 1962: Benfica 1-2 AC Milan Piala Champions 1964: Benfica 0-1 Inter Milan Piala Champions 1967: Benfica 1-4 Manchester United Piala UEFA 1983: Anderlecht 2-1 Benfica Piala Champions 1987: PSV Eindhove 3-1 Benfica Piala Champions 1990: AC Milan 3-2 Benfica Europa League 2013: Chelsea 2-1 Benfica


>15 

APARTEMEN NAIK SETINGGI HARGANYA

JUMAT 17 MEI 2013

HARGA apartemen terus menjulang tinggi. Kuartal pertama saja naik 8,7%. Sejumlah faktor menyulut melambungnya harga apartemen. FOTO-FOTO: ISTIMEWA

P

Rumah Murah untuk Rakyat SEBUAH kabar gembira datang bagi para buruh. Asosiasi Pengembang Perumahan dan Permukiman Seluruh Indonesia (Apersi) telah menargetkan pembangunan 50.000 rumah bagi kaum pekerja pada tahun 2013. #Hal 16

Hunian BI Awasi Pertumbuhan Properti

Peningkatan kuat harga apartemen mewah di Jakarta didorong permintaan solid dari para warga kaya lokal yang mampu membeli secara tunai.” Anton Sitorus Kepala Riset Jones Lang LaSalle Indonesia

di pusat kota yang dekat dengan pusat bisnis dan perkantoran. Data yang dilansir Coldwell Banker International pun mendukung fakta itu. Mereka menyebutkan pasokan baru apartemen di Jakarta, Depok, Bogor, Tangerang, dan Bekasi, didominasi apartemen-apartemen kelas menengah. Terbukti dari total 17.487 unit apartemen baru, 8.135 unit di antaranya adalah apartemen kelas menengah. Sebagian lainnya, yakni 6.498 unit merupakan apartemen kelas atas. Tak lebih dari 3.000 unit yang merupakan apartemen kelas menengah bawah. Tidak hanya apartemen mewah, apartemen kelas bawah pun mengalami kenaikan tak kalah signifikannya. Jika pada tahun lalu harga apartemen grade C itu hanya Rp6,85 juta per m2, kini harganya melonjak menjadi Rp8 juta sampai Rp11 juta. Artinya, untuk harga Rp8 juta saja, terjadi kenaikan 16,7%, sementara jika harganya menjulang menjadi Rp11 juta, maka ke-

naikannya mencapai 60%. Luar biasa! Tak kalah luar biasanya juga terjadi pada apartemen kelas menengah. Kini, harga per meter persegi apartemen kelompok ini berada pada posisi Rp11 juta sampai Rp14 juta. Sedangkan apartemen menengah ke atas berada pada kisaran harga Rp14 juta sampai Rp18 juta per m2. Peningkatan harga yang signifikan itu, tak pelak, menjadikan apartemen kini menjadi ladang bisnis investasi yang menggiurkan. Ini bisa terlihat dari fakta bahwa separuh pembeli apartemen menengah bawah

adalah pembeli dengan motif investor. Mereka adalah pihak-pihak yang mampu memiliki lebih dari dua unit apartemen sekaligus. Tentu saja, selain menjual kembali, apartemenapartemen tersebut bisa saja disewakan kepada pihak lain. Tidaklah mengherankan, jika hanya separuh dari pembeli apartemen kelas menengah bawah saat ini yang merupakan end user (konsumen akhir). Mereka adalah kalangan yang memang menjadikan apartemen sebagai tempat tinggal tanpa niat investasi. (ing)

Pengembang Sasar Pengguna Akhir

PERTUMBUHAN properti di Indonesia yang begitu pesat membuat Bank Indonesia (BI) terus meningkatkan pengawasan. #Hal 17

Perbankan Permudah KPR Pekerja Informal PELUANG para pekerja informal untuk memiliki rumah sepertinya bakal semakin besar. #Hal 18

kawasan

ertumbuhan apartemen di kota-kota besar di Indonesia, terutama Jakarta, tampaknya kini memang sedang ranum-ranumnya. Kenaikan harga jauh di atas rata-rata kota lainnya di kawasan Asia. Tapi, apartemen tetap saja laris bak kacang goreng. Menurut konsultan properti internasional Jones Lang LaSalle, lonjakan itu, khususnya untuk harga apartemen mewah terjadi karena adanya permintaan yang solid dari kalangan warga mampu di Indonesia. “Peningkatan kuat harga apartemen mewah di Jakarta didorong permintaan solid dari para warga kaya lokal yang mampu membeli secara tunai,” kata Kepala Riset Jones Lang LaSalle Indonesia, Anton Sitorus. Kenaikan harga itu sangat signifikan, apalagi jika dibandingkan dengan tingkat pertumbuhan ekonomi nasional yang merangkak. Menurut Anton, terjadi kenaikan harga pada pasar apartemen mewah sebesar 8,7% pada kuartal pertama tahun 2013 dibanding kuartal keempat tahun 2012. Artinya, ada peningkatan kenaikan sebesar 32,9% year on year. Ia mengemukakan, angka peningkatan tersebut jauh di atas rata-rata dari tingkat kenaikan di sejumlah kota di Asia. Di Asia, rata-rata kota mengalami kenaikan harga apartemen mewah hanya sekitar 2,2% antarkuartal atau 6,1% y-o-y. “Indonesia terus melampaui semua pasar yang terpantau,” katanya. Permintaan yang kuat itu, ujar dia, juga didorong dengan sejumlah faktor lain yang merupakan dampak dari semakin kurangnya lahan dan properti di area premium. Masyarakat berlomba-lomba membeli dan tinggal di apartemen karena lokasinya yang terletak

BERBEDA dengan Jonas Lang LaSalle Indonesia dan Coldwell Banker International, Indonesia Property Watch justru memperhitungkan pasar properti tahun ini akan mengalami perlambatan. Proses ini bakal terjadi setelah dalam beberapa tahun terakhir terjadi lonjakan harga di sektor perumahan. “Pasar properti memasuki 2013 telah mengalami perlambatan, khusus di segmen menengah atas,” kata Direktur Eksekutif Indonesia Pro­ perty Watch (IPW) Ali Tranghanda. Menurut Ali, para pelaku pasar, khususnya pengembang dan investor, relatif telah mulai merasakan kejenuhan pasar di segmen tersebut. Oleh karena itu, ujar dia, saat ini pasar mulai bergeser ke pasar menengah dengan tangkapan jumlah pasar pengguna akhir (end user) yang lebih banyak. Selain itu, lanjut dia, peningkatan pasar properti yang tinggi memang berdampak terhadap kenaikan tanah yang disediakan untuk pasar menengah sampai bawah. “Dalam hal ini, Pemerintah seharusnya segera me-

ANTARA

nyiapkan mekanisme bank tanah untuk menyiapkan mekanisme bank tanah untuk MBR (masyarakat berpenghasilan rendah),” katanya. Sebelumnya, Deputi Bidang Pembiayaan Kementerian Perumahan Rakyat Sri Hartoyo mengatakan

bahwa pekerja sektor informal juga akan mendapatkan kemudahan kredit pemilikan rumah melalui fasilitas likuiditas pembiayaan perumahan (FLPP). “Kami melakukan terobosan dalam program FLPP dengan mem-

buka katup untuk MBR yang bekerja di sektor informal,” kata Sri Hartoyo. Sebagaimana diketahui, selama ini program FLPP meski terbuka untuk MBR, persyaratannya hanya dapat dipenuhi oleh mereka yang memiliki pendapatan tetap atau bekerja di sektor formal. Padahal, sekitar 70% dari warga yang tergabung dalam MBR diketahui tidak memiliki penghasilan tetap bulanan seperti layaknya para pegawai yang bekerja kantoran. Menurut dia, perluasan program FLPP dapat merangkul warga informal telah dibicarakan dengan beragam pihak bank pelaksana sebagai mitra program tersebut. “Bila teknisnya telah disetujui, akan ada PKO (perjanjian kerja sama operasional) baru untuk memasukkan MBR sektor informal dengan pola cicilan harian,” ucapnya. Dia menilai pola cicilan harian lebih pas sebagai metode angsuran bagi MBR warga informal karena mereka tidak memiliki penghasilan periodik, seperti bulanan atau mingguan. (ing)


INILAH GRUP : INILAH KORAN PORTAL NEWS : WWW. INILAH.COM, WWW. INILAHKORAN.COM, WWW.YANGMUDA.COM, WWW. JAKARTAPRESS.COM MAJALAH INILAH REVIEW

JUMAT 17 MEI 2013

>16

Rumah Murah untuk Rakyat FOTO-FOTO: ISTIMEWA

Rumah untuk pekerja akan dibangun di sekitar kawasan industri yang tersebar hampir di seluruh Indonesia.”

SEBUAH kabar gembira datang bagi para buruh. Asosiasi Pengembang Perumahan dan Permukiman Seluruh Indonesia (Apersi) telah menargetkan pembangunan 50.000 rumah bagi kaum pekerja pada tahun 2013. “Kami targetkan pada tahun 2013 bisa membangun sekitar 50.000 unit rumah khusus untuk pekerja dan bu­ ruh di seluruh Indonesia,” kata Ketua Umum DPP Apersi Eddy Ganefo. Menurut Eddy Ganefo, rumah un­ tuk pekerja tersebut nantinya akan dibangun di sekitar kawasan industri sehingga mengurangi mobilisasi serta mempermudah para pekerja mencapai tempat bekerja. Selain itu, ia menegaskan bahwa pe­ rumahan merupakan salah satu kebu­ tuhan dasar setiap manusia termasuk para pekerja sehingga dengan adanya rumah diharapkan dapat memenuhi kebutuhan tersebut. Ketua Umum DPP Apersi juga ber­ pendapat bahwa adanya rumah pekerja tersebut diharapkan dapat meningkat­ kan kesejahteraan para pekerja sehingga mereka juga lebih tenang dalam bekerja. “Rumah untuk pekerja akan dibangun di sekitar kawasan industri yang tersebar hampir di seluruh In­ donesia,” katanya.

Namun demikian, saat ini pihak Apersi akan fokus pada kawasan in­ dustri yang ada di daerah Bekasi, Kara­ wang, Cikampek, Cirebon, dan Banten. Saat ini, pihaknya terus mendo­ rong para pengembang yang tergabung dalam Apersi untuk tetap fokus pada pembangunan rumah murah untuk masyarakat berpenghasilan rendah. Untuk itu, Eddy juga mengutarakan harapan dan dukungan untuk meng­ atasi beragam hambatan seperti dari berbagai perusahaan untuk membantu para pekerjanya memiliki rumah, begi­ tu pula dengan pihak Pemda dalam hal perizinan pembangunannya. “Setiap tahun, Apersi bahkan mam­ pu menciptakan 200 pengembang baru yang membangun rumah murah de­ ngan harga yang terjangkau,” katanya. Ketua Umum Real Estat Indonesia (REI) REI Setyo Maharso mengatakan bahwa pihaknya mematok target dari 400 ribu unit rumah dari segala seg­ men. Sekitar 200 ribu unit di antaranya dialokasikan untuk masyarakat ber­

penghasilan rendah (MBR). Porsi untuk pembiayaan perumah­ an tersebut diperkirakan 60% di Pulau Jawa, sedangkan 40% sisanya di luar Pulau Jawa. “Sudah tercatat lebih kurang 142 ribu unit sudah dibangun dan di dalam­ nya termasuk untuk MBR yang berhak mendapatkan Fasilitas Likuiditas Pem­ biayaan Perumahan (FLPP) yang dan­

anya bersumber dari APBN,” katanya seperti dilansir Antara. Kementerian Perumahan Rakyat se­ laku lembaga pemerintahan yang telah bekerja sama baik dengan REI maupun Apersi, juga sudah berkomitmen untuk membantu dalam memacu pertumbuh­ an industri properti sekaligus memban­ gun perumahan untuk MBR. “Kementerian Perumahan Rakyat

akan terus berupaya membantu REI dalam bentuk membuat peraturanperaturan yang memudahkan para pelaku dalam menyukseskan pemba­ ngunan perumahan bagi MBR,” kata Sekretaris Kemenpera Rildo Ananda Anwar. Rildo Ananda Anwar mengharapkan penyediaan rumah layak huni dapat ter­ penuhi di berbagai daerah. (ing)

Manfaatkan Lahan BUMN, Tancap Gas Siapkan Hunian KEMENTERIAN Perumahan Rak­ yat tancap gas membangun rumah untuk rakyat. Mereka pun menggan­ deng sejumlah BUMN untuk melaku­ kan kerja sama. Kerja sama antarinstansi tersebut, antara lain, sudah mulai digulirkan bersama Pertamina dan PLN. Kemen­ pera akan memanfaatkan lahan milik kedua perusahaan pelat merah itu un­ tuk membangun rumah susun di ka­ wasan perkotaan. “Kendala utama dalam pemba­ ngunan rusunami (rumah susun sederhana milik) di kawasan perkota­ an adalah masalah mahalnya harga lahan,” kata Menteri Perumahan Rakyat Djan Faridz. Ia memaparkan, kerja sama pe­ manfaatan tanah milik kedua per­ usahaan itu adalah untuk mem­ bangun rumah susun umum bagi karyawan dan masyarakat berpeng­ hasilan rendah (MBR) di kawasan perkotaan. Untuk itu, ujar dia, Ke­ menpera juga sedang berupaya menggandeng beberapa perusahaan BUMN guna dapat memanfaatkan la­ han milik mereka yang tidak dipergu­ nakan untuk operasional.

“Tingginya laju pertumbuhan pen­ duduk di perkotaan, keterbatasan la­ han untuk pembangunan perumahan dan permukiman, serta meningkatnya harga lahan telah mempersulit akses masyarakat menempati hunian yang layak dan terjangkau di perkotaan,” ka­ tanya. Selain itu, beragam program lain juga digarap Kemenpera untuk membantu MBR dalam memperbai­ ki rumah antara lain program Ban­ tuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS), yang terhambat oleh persoal­ an “potongan liar”. “Kemenpera tidak mengharapkan adanya potongan ataupun pungutan liar terhadap dana BSPS untuk masyarakat,” kata Deputi Bidang Perumah­an Swadaya Kemenpera Jamil Ansari. Menurut Jamil Ansari, jumlah uang bantuan yang diterima oleh para warga masyarakat penerima BSPS adalah Rp7,5 juta per unit rumah yang direhabilitasi, sehingga pihaknya tidak menginginkan adanya pungutan dalam penyaluran BSPS. Masyarakat, tegas dia, akan menerima dana BSPS yang disalur­ kan melalui bank BRI sebesar Rp7,5

juta, tanpa potongan sepeser pun. “Dana tersebut dapat diambil secara berkelompok dan kami juga berharap Kepala Desa, Babinsa, UPT, RT, RW bisa ikut melakukan pengawasan,” ucapnya, berharap. Ia juga menuturkan bahwa pena­ nganan program tersebut pada ta­ hun 2013 ini akan dilakukan secara sistematik dengan tuntas mulai dari tingkat desa, kecamatan, hingga ka­ bupaten/kota. Selain hambatan mahalnya harga lahan dan pungutan liar, Kemenpera juga saat ini diketahui sedang menggo­ dok RUU Tabungan Perumahan Raky­ at yang diharapkan akan menjadi solusi bagi persoalan pembangunan rumah bagi rakyat di Tanah Air. Menteri Perumahan Rakyat Djan Faridz bersama-sama dengan mitra dari beberapa lembaga lainnya telah menyerahkan 484 revisi Daftar In­ ventarisasi Masalah RUU Tabungan Perumahan Rakyat. “Pemerintah menyetujui revisi DIM yang telah disampaikan kepada Pansus di DPR untuk dibahas selan­ jutnya sebagai panduan dalam pem­ bahasan RUU Tapera,” katanya. (ing)


INILAH GRUP : INILAH KORAN PORTAL NEWS : WWW. INILAH.COM, WWW. INILAHKORAN.COM, WWW.YANGMUDA.COM, WWW. JAKARTAPRESS.COM MAJALAH INILAH REVIEW

JUMAT 17 MEI 2013

>17

BI Awasi Pertumbuhan Properti ANTARA/YUDHI MAHATMA

Seperti di negaranegara lain, tingginya harga properti juga jadi masalah. Ini karena suku bunga rendah kalau secara global.”

B

ANTARA/ LUCKY R

PERTUMBUHAN properti di Indonesia yang begitu pesat membuat Bank Indonesia (BI) terus meningkatkan pengawasan.

ank Indonesia (BI) mengaku saat ini pihaknya masih akan terus mengawasi kucuran kredit di bidang properti. Pasalnya, walaupun BI telah mengeluarkan kebijakan loan to value (LTV), kredit properti terbilang tinggi, baik di kawasan Jakarta maupun daerah-daerah termasuk Jawa Barat. “BI masih akan terus mengawasi perkembangan kucuran kredit di sektor properti. BI kan sudah melakukan pengetatan kebijakan LTV KPR maksimal 70%, namun hingga kini masih cukup tinggi, ujar Deputi Gubernur BI Perry Warjiyo, beberapa waktu lalu. Untuk KPR di atas 70 meter persegi dan Kredit Pemilikan Apartemen (KPA), pertumbuhan pembangunan di kota-kota masih di atas 40% bahkan menginjak 70%. Melihat tingginya angka tersebut, BI akan terus mengawasi perkembangan kredit properti tersebut. Perry menjelaskan, pihaknya akan berhati-hati, mengingat ada beberapa negara yang telah menggunakan kebi-

jakan KPR. Kebijakan itu adalah bagi yang memiliki dua rumah, maka down payment (DP) atau uang muka yang dikenakan akan lebih tinggi. “Jika penerapan aturan yang sudah diterapkan di negara lain berlaku di sini, maka BI kan harus berhati-hati. Karena kita perlu juga untuk memperhatikan kebijakan tersebut,” terangnya. Sebenarnya, tujuan diberlakukannya LTV agar debitur bertanggung jawab untuk melunasi kewajiban, mengingat di sana banyak dana pribadi yang harus dibayarkan. Dengan cara ini, BI percaya, risiko kredit properti bisa ditekan. Sementara itu, pengamat ekonomi Standard Chartered Fauzi Ichsan mengungkapkan, tingginya harga properti tengah dirasakan banyak negara, khususnya di kawasan regional Asia Timur dan Asia Tenggara. Bahkan, negara-negara tersebut disebut sebagai wilayah emerging country. Hal tersebut dikarenakan kawasan regional Asia Timur dan Asia Tenggara sebagai ekses dari banyaknya likuiditas global. Seiring dengan ini, sektor riil maupun pasar modal tak

mampu menampung besarnya uang yang menganggur. “Seperti di negara-negara lain, tingginya harga properti juga jadi masalah. Ini karena suku bunga rendah kalau secara global. Nah lalu ada quantitative easing (di AS), pada akhirnya banyak uang menganggur dan sektor riil enggak bisa menyerap. Maka mereka

memburu aset dan yang paling me­ nguntungkan saat ini adalah properti,” ujar Fauzi. Dia menambahkan, harga yang terlalu tinggi akan memberi dampak negatif. Di antaranya memperlebar jurang kesenjangan. Untuk itu, pihak berwenang harus mengeluarkan kebijakan-kebijakan tertentu untuk men-

gantisipasi persoalan ini. “Ini yang membuat kesenjangan makin lebar itu inflasi di bidang pro­ perti. Maka harus ada kebijakan selanjutnya. Saya ingatkan pembelian pro­ perti harus diredam, misalnya dengan mengenakan pajak lebih tinggi untuk rumah kedua dan selanjutnya (pajak progresif ),” tukasnya. (ren)

Sukabumi, Andalan Baru Bisnis Properti SELAMA ini, pertumbuhan properti di Jawa Barat seolah hanya membicarakan tiga kota untuk mengelompokkan tiga kawasan. Yakni Bandung, untuk meng-cover area seputaran Bandung. Cirebon, untuk meng-cover wilayah Pantura, dan Tasikmalaya yang identik dengan wilayah Selatan. Namun kini, ada satu kota yang sering kali disebut-sebut karena me­ ngalami pertumbuhan properti yang pesat. Kota tersebut adalah Sukabumi. Rupanya tak hanya otomotif yang berbondong-bondong membidik kota ini, pengembang besar dari sejumlah daerah seperti Bandung dan Jakarta serta perbankan di Bandung mulai menapakkan kakinya di sana. “Jangan salah, Sukabumi sangat menjanjikan. Itu terlihat karena ber­ bagai bisnis seperti pabrik kaus kaki mulai masuk ke kota ini,” ujar Head, Sales & Service Management Bank Permata, Otto Giarto Sidharta, kepada INILAH, beberapa waktu lalu. Otto menjelaskan, di Sukabumi saat ini banyak tumbuh real estate baru. Harganya pun lumayan mahal, sama halnya dengan properti di kota lain. Untuk itu, pihaknya selalu

ANTARA/ FB ANGGORO

menjaga kehati-hatian dalam pemberian kredit, salah satunya dengan membentuk tim appraisal yang mumpuni.

“Kredit yang bisa kami berikan, sesuai aturan Bank Indonesia (BI) sebanyak 70%. Meski kami memberikan sesuai aturan, tapi kami tetap

meningkatkan kehati-hatian. Apalagi standar kredit di Bank Permata cukup ketat,” tuturnya. Saat ini, Bank Permata lebih ba-

nyak bermain di kelas menengah ke atas. Pagu yang diberikan selama ini rata-rata berada di kisaran Rp500 juta1 miliar. Karena itu pula, hingga kini pihaknya belum bermain di perumahan dengan skema Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP) atau rumah yang disubsidi pemerintah. “Bisnis properti menurut saya masih bagus, ditunjang dengan kemampuan ekonomi masyarakat yang membaik disertai kebutuhan rumah yang cukup besar,” ungkapnya. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), backlog atau kekurang­ an pasokan perumahan di Indonesia pada 2010 mencapai 13,6 juta. Jumlah itu terus meningkat karena pemerintah dianggap belum mampu mengurangi backlog dengan signifikan. Makanya tak heran, sejumlah pihak memprediksi backlog rumah pada 2014 mencapai 15 juta. Jika dirunut mundur ke belakang, semenjak jatuhnya rezim Soeharto pada 1998, tercatat backlog perumah­ an saat itu mencapai 5 juta. Kemudian pada 2004 meningkat menjadi 7 juta, dan 2009 naik menjadi 11 juta. (reni susanti)


INILAH GRUP : INILAH KORAN PORTAL NEWS : WWW. INILAH.COM, WWW. INILAHKORAN.COM, WWW.YANGMUDA.COM, WWW. JAKARTAPRESS.COM MAJALAH INILAH REVIEW

JUMAT 17 MEI 2013

>18 FOTO-FOTO: DOK INILAH

Pada dasarnya kami mendukung rencana kemudahan pekerja informal untuk mendapatkan rumah.”

Permudah KPR Pekerja Informal PELUANG para pekerja informal untuk memiliki rumah sepertinya bakal semakin besar. Kementerian Perumahan Rakyat (Kemenpera) akan membuat terobosan pada program Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP).

S

elama ini, program FLPP yang digulirkan pemerintah, meski terbuka untuk masyarakat berpenghasilan rendah (MBR), tetap pada persyaratannya hanya dapat dipenuhi oleh mereka yang memiliki pendapatan tetap, atau dengan kata lain bekerja di sektor formal. Akibatnya, para pekerja di sektor informal yang tidak memiliki penghasilan tetap semakin kesulitan untuk mendapatkan rumah. Padahal, sekitar 70% yang termasuk kategori masyarakat berpenghasilan rendah itu adalah pekerja yang tidak memiliki penghasilan tetap bulanan, seperti layaknya para pekerja formal di kantoran. Menurut Ketua Umum Asosiasi Pengembang Perumahan Rakyat Seluruh Indonesia (Ap2ersi), Ferry Sandiyana, pihaknya sangat mendukung jika ada terobosan yang dilakukan Kementerian Perumahan Rakyat untuk mempermudah pekerja informal mendapatkan rumah melalui program FLPP. Dia mengatakan, dengan banyaknya jumlah pekerja informal yang ma-

suk kategori MBR, memang diperlukan sebuah perlakuan khusus agar mereka semakin mudah mendapatkan rumah. “Pada dasarnya kami mendukung rencana kemudahan pekerja informal untuk mendapatkan rumah,” katanya saat dihubungi INILAH, Kamis (16/5). Dia mengemukakan, pada dasarnya sejumlah pengembang di Ap2ersi juga sudah ada yang membantu pekerja in-

formal mendapatkan rumah, melalui buy back guarantee. Melalui mekanisme ini, katanya, pengembang menjadi penjamin ke bank, agar konsumen bisa memperoleh KPR. “Namun dengan catatan, jika tiga bulan tidak lancar, maka pengembang yang akan membeli rumah tersebut,” ujarnya. Dia mengharapkan, jika rencana ini direalisasikan, perbankan diharapkan bisa menyesuaikan persyaratan dengan kondisi calon konsumen yang notabene tidak memiliki penghasilan tetap. Di sisi lain, pemerintah juga harus memberikan aturan yang jelas, sehingga asas kehati-hatian bank dalam mengucurkan KPR tetap terjaga di saat pekerja informal diberikan kemudahan mengakses KPR FLPP. Sebelumnya, Deputi Bidang Pem-

biayaan Kementerian Perumahan Rakyat Sri Hartoyo mengemukakan pekerja sektor informal juga akan mendapatkan kemudahan kredit pemilikan rumah (KPR) melalui program FLPP. “Kami melakukan terobosan dalam program FLPP dengan membuka ka­ tup untuk masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) yang bekerja di sektor informal,” kata Sri Hartoyo dalam diskusi terkait program KPR FLPP yang digelar di Kantor Kemenpera, Jakarta, seperti dikutip Antara, belum lama ini. Menurut dia, perluasan program FLPP, sehingga dapat merangkul warga informal telah dibicarakan dengan beragam pihak, seperti bank pelaksana sebagai mitra pada program tersebut. “Bila teknisnya telah disetujui, maka akan ada PKO (Perjanjian Kerja

Sama Operasional) baru untuk memasukkan MBR sektor informal dengan pola cicilan harian,” ucapnya. Dia mengemukakan, pola cicilan harian dinilai lebih pas sebagai metode angsuran bagi MBR pekerja informal, karena mereka tidak memiliki penghasilan periodik seperti bulanan atau mingguan. Agar program perluasan penerima FLPP yang mencakup hingga pekerja informal dapat disetujui oleh pihak bank pelaksana, dia mengemukakan pihaknya akan bernegosiasi dengan bank pelaksana dengan cara memperbesar porsi dana pelaksanaan FLPP. Selama ini, porsi dana pelaksanaan FLPP adalah 70:30, atau berarti Kemenpera menanggung 70%, sedangkan bank pelaksana sisanya.( jul)

FLPP Jadi Solusi Atasi Kekurangan Perumahan RENCANA pemberian kemudahan kredit pemilikan rumah (KPR) melalui program Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP) yang digulirkan Kementerian Perumahan diharapkan bisa mengurangi angka kekurangan perumahan (backlog) di Indonesia. Deputi Bidang Pembiayaan Kementerian Perumahan Rakyat Sri Hartoyo mengatakan, bila program itu telah dapat direalisasikan, dia meminta agar berbagai pihak menganggapnya sebagai solusi bagi persoalan backlog yang terjadi selama ini di Indonesia. “Persoalan rumah sebenarnya tidak hanya diselesaikan dengan kepemilikan karena dapat dipenuhi dengan cara lain seperti menyewa, tinggal di rumah orang tua, atau rumah swadaya (membangun sendiri),” tuturnya, seperti dikutip Antara, belum lama ini. Program FLPP, kerap mendapat sorotan karena sering kali tidak mencapai target, seperti pada 2012 lalu, dari 133 ribu unit rumah yang ditargetkan melalui kredit FLPP, ternyata realisasinya hanya sekitar 74 ribu unit rumah. Pada 2013 ini, Kementerian Perumahan Rakuat menargetkan akan

mendapatkan hingga sebanyak 121 ribu unit rumah melalui kredit FLPP. Namun hingga awal Mei, baru tercapai sekitar 22.500 unit rumah atau sekitar seperlimanya. Sementara itu, Ketua Umum Asosiasi Pengembang Perumahan Rakyat Seluruh Indonesia (Ap2ersi) Ferry

Sandiyana mengemukakan saat ini memang masih banyak warga negara yang belum memiliki rumah, sehingga perlu ada upaya yang lebih keras dari berbagai pihak agar angka backlog semakin berkurang. Angka backlog di Indonesia sendiri pada saat ini diperkirakan men-

capai 15 juta unit. Di Jawa Barat, angka kekurangan rumah ini diprediksi mencapai 3 juta unit, atau yang paling besar di Indonesia. Salah satu terobosan yang akan dilakukan Ap2ersi, kata Ferry, adalah melalui rencana pembangunan rumah murah, yang akan diawali di Jawa Barat.

Hingga saat ini, katanya, rencana pembangunan rumah murah ini masih dalam tahap penggodokan. “Kami berharap bisa membangun rumah murah dengan harga di bawah Rp60 juta,” ujarnya saat dihubungi INILAH, Kamis (16/5). Menurutnya, kini Ap2ersi sedang mencari lahan yang cocok agar harga rumah bisa sesuai dengan harapan dan terjangkau oleh masyarakat berpenghasilan rendah. Dia mengatakan jika nanti para pekerja informal benar-benar mendapatkan kemudahan KPR melalui program FLPP, rumah murah ini bisa menjadi salah satu produk yang bisa diakses. Namun, dia mengharapkan mekanisme KPR FLPP bagi pekerja informal itu jelas dan tidak malah memusingkan konsumen, maupun bank pelaksana. “Jika memang misalnya cicilannya harian, apakah nanti konsumen tiap hari setor ke bank atau bagaimana? Kan repot juga kalau harus setiap hari ke bank. Mungkin bisa juga dibentuk wadah, seperti koperasi terlebih dahulu di kalangan pekerja informal, seperti pedagang kaki lima, supir angkutan, dan yang lain-lain,” paparnya.( jul)


Maradona Tendang Wartawan di Bandara KONTROVERSI seolah tak pernah lepas dari sosok Diego Maradona. Baru-baru ini, legenda sepak bola Argentina itu melayangkan sebuah tendangan keras ke arah seorang wartawan di Bandara Buenos Aires. Dilansir Guardian, peristiwa bermula saat Maradona baru saja tiba dari Dubai, Selasa lalu. Dia didampingi kekasih barunya, Rocio Olivia yang baru berusia 22 tahun. Menyadari kepulangan Maradona, wartawan dari berbagai media pun

inilahkoran -

berbondong-bondong menunggunya di pintu keluar. Lepas dari kerumunan wartawan, Maradona langsung masuk mobil bersama pacarnya. Namun di tengah hujan deras, Maradona tiba-tiba menghentikan laju kendaraannya dan keluar dengan cerutu Havana menempel di bibirnya. “Maradona lalu mengambil batu dari pinggir jalan dan melemparkannya ke mobil wartawan dan menendang kaki seorang fotografer,” ujar seorang fotografer kepada radio La Red. (bsf) INILAH GRUP: INILAH KORAN PORTAL NEWS : WWW.INILAH.COM, WWW.INILAHKORAN.COM, WWW.YANGMUDA.COM, WWW.JAKARTAPRESS.COM MAJALAH INILAH REVIEW

JUMAT 17 MEI 2013

NEWS FLASH

Carra Takkan Menangis AKHIR pekan ini jadi kiprah pamungkas Jamie Carrag­ her sebagai pesepak bola profesional. Perasaan bek Liverpool itu sudah pasti bercampur aduk. Tapi, dia menegaskan takkan meneteskan air mata. Carragher sudah menginjak usia 35 tahun. Dia hanya membela Liverpool di sepanjang karier profesionalnya. Bahkan sejak usia 9 tahun, Carra meretas karier di akademi tim berjuluk The Reds itu. Waktu terasa cepat berlalu. Carra memulai debut profesional pada 1996, dan merebut posisi inti di Liverpool setahun berselang. Pemain dan manajer juga keluar-masuk klubnya. Tetapi, dia masih tetap setia menjadi warga Anfield. Laga kontra Queens Park Rangers di Anfield, Minggu (19/5), sekaligus akan menjadi partai nan sentimentil untuknya. Itulah pertandingan kompetitif terakhir Carragher buat Liverpool. Seberapa emosional Carragher nantinya? “Yang pasti aku tidak akan menangis!” serunya di situs Liverpool. Carragher meninggalkan Liverpool di saat sinar klub tersebut sedang redup. Namun, dia yakin The Reds akan mampu berjaya lagi di musim-musim berikutnya. “Ya, aku selalu positif mengenai klub. Beberapa tahun terakhir tidak bagus buat kami, dengan posisi di liga dan absen di Liga Champions. Tapi dengan adanya manajer baru yang sudah datang dan laju yang kami perlihatkan di paruh kedua musim, kami bisa menanti banyak hal bagus muJamie sim depan,” tegasnya. (bsf) Carrag­her

REAL MADRID

ATHLETICO MADRID

Peluang Fifty-fifty! ATLETICO Madrid sudah 14 tahun tak menang lawan tetangga sekota Real Madrid. Tapi mereka kompak berseru: persetan faktor historis! Tak ada senyum terpancar dari wajah para penggawa Los Rojiblancos dalam sesi latihan di Kota Madrid, Kamis (16/5) waktu setempat. Mereka begitu serius melahap setiap instruksi yang diberikan sang entrenador, Diego Simeone. Sesi latihan itu memang tampak lebih tegang ketimbang biasanya. Maklum, ada partai besar dan menyulitkan di depan mata mereka. Ada sejarah yang ingin diubah kala melawat ke markas Real Madrid, dalam final Copa Del Rey, Sabtu (18/5) dini hari WIB. Ini satu-satunya gelar yang bisa mereka raih musim ini. Persoalannya, Madrid pun sama. Pasuk­ an Jose Mourinho tentu ingin mengakhiri musim dengan trofi setelah gagal di Liga Champions dan La Liga Spanyol. Atletico, jelas dalam posisi sama sekali tak diunggulkan. “Di pertandingan, kami bermain dengan kesempatan yang sama dengan lawan. Ini adalah final. Sudah jelas bahwa Real Madrid lebih favorit, tapi sebelum sebuah pertandingan peluangnya sama bagi kedua tim. Kami akan bermain

Deadline untuk Mazzarri KONTRAK Walter Mazzarri sebagai pelatih Napoli akan segera berakhir. Petinggi Partenopei pun memberikan deadline bagi sang allenatore untuk cepat mengambil keputusan. Mazzarri santer dikabarkan bakal hengkang dari Napoli seiring dengan kontraknya yang akan berakhir 30 Juni mendatang. AS Roma, Inter Milan, dan juga juara Liga Prancis, Paris Saint-Germain disebut-sebut berminat untuk merekrut pelatih 51 tahun itu. Presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis, yang tak sabar dengan kepastian masa depan Mazzarri lantas memberikan batas waktu selama empat hari untuk membuat keputusan. “Dia memiliki waktu empat hari untuk mengambil keputusan. Ketika Anda pergi, Anda akan tahu apa yang Anda tinggalkan. Tapi, Anda tak tahu apa yang akan Anda temukan. Keputusan itu terserah dia,” ucap De Laurentiis seperti dilansir Football Italia. Tak hanya Mazzarri, beberapa penggawa Napoli turut diberi peringatan. Terhitung ada lima pemain yang masih enggan menerima perpanjangan kontrak. “Situasi ini sama untuk para pemain. Ada beberapa pemain yang memiliki DNA Napoli dalam diri mereka, sementara yang lain tidak peduli sama sekali,” tandasnya. (bsf)

V

>19

LIMA LAGA TERAKHIR REAL MADRID 11/05/13: Espanyol 1-1 Real Madrid 08/05/13: Real Madrid 6-2 Malaga 04/05/13: Real Madrid 4-3 Real Valladolid 30/04/13: Real madrid 2-0 Borussia Dortmund 27/04/13: Atletico Madrid 1-2 Real Madrid

untuk menang,” ujar Diego Godin di situs resmi klubnya. Godin dan juga para pemain Atletico lainnya jelas tak hanya punya modal semangat. Mereka sudah memperhitungkan setiap detil kekuatan lawan. Madrid punya para penyerang berbahaya, tapi lini pertahanan Atletico dikenal begitu kokoh. Di luar faktor historis, catatan Atletico musim ini terbilang mengkilap. Dalam 36 pertandingan sepanjang musim di La Liga, mereka hanya kebobolan sebanyak 30 kali, sementara Madrid 37 kali dan Barcelona 38 kali. Sedangkan di Copa, mereka hanya kemasukan empat gol dalam delapan pertandingan, tanpa sekalipun kalah. “Yang saya pedulikan adalah menang. Bukan melihat ke belakang. Itu hanyalah sejarah dan statistik. Saat ini kami berada pada waktu yang tepat dan berharap memenangkan final ini. Kami antusias menghadapi pertandingan ini,” lugas pemain asal Uruguay itu. Satu sosok di kubu Real Madrid bakal jadi perhatian utama Atletico. Dialah Cristiano Ronaldo, superstar asal Portugal yang memang diibaratkan setengah dari kekuatan Los Merengues. CR7-julukan Ronaldo- berhasrat kembali meraih trofi juara Copa del Rey. Madrid menjuarainya dua musim lalu dan harus merelakan jatuh ke tangan Barcelona semusim berse-

HEAD TO HEAD 27/04/13: Atletico Madrid 01/12/12: Real Madrid 11/04/12: Atletico Madrid 26/11/11: Real Madrid 19/03/11: Atletico Madrid

1-2 2-0 1-4 4-1 1-2

Real Madrid Atletico Madrid Real Madrid Atletico Madrid Real Madrid

REAL MADRID (4-2-3-1) PELATIH: JOSE MOURINHO

LIMA LAGA TERAKHIR ATLETICO MADRID 12/05/13: Atletico Madrid 1-2 Barcelona 08/05/13: Celta vigo 1-3 Atletico Madrid 04/05/13: Deportivo 0-0 Atletico Madrid 27/04/13: Atletico Madrid 1-2 Real Madrid 21/04/13: Sevilla 0-1 Atletico Madrid

ATLETICO MADRID (4-3-3) PELATIH: DIEGO SIMEONE

R Madrid vs Ath Madrid Sabtu, 18 Mei Pkl 02.15 WIB

LOPEZ

COENTRAO

COURTOIS JUANFRAN

RAMOS

CRISTIANO

RONALDO

lang. Untuk itu, Ronaldo menginginkan timnya mengawali pertandingan dengan kuat. Sejak November empat tahun lalu, Madrid selalu sukses meriah kemenangan atas Atletico di seluruh kompetisi domestik. Terakhir kali, Los Colchoneros mampu mencuri angka dari lawannya itu adalah Maret 2009 dengan mengimbangi 1-1. Madrid tentu saja akan mengerahkan segalanya demi memenangi kompetisi ini walaupun tidak sementereng trofi La Liga ataupun Liga Champions. Terlebih lagi, karena kompetisi ini menjadi satu-satunya peluang mereka meraih prestasi di musim ini. “Kami harus membuat sebuah start yang bagus, yang kuat, cara yang sebenarnya daripada klub ini-klub terbaik di dunia--bermain,” sahut mantan pemain terbaik dunia itu kepada Real Madrid TV yang dilansir dari Marca. Eks winger Manchester United ini optimistis Madrid bisa memegang kendali permainan. Soal mental, dia juga memandang timnya jauh punya kapasitas ketimbang lawan. “Ini adalah sebuah trofi yang membuat kami bersemangat dan kami inginkan untuk bisa memenanginya. Kami tahu pertandingan nanti akan berjalan ketat melawan rival sekota, tapi juga akan jadi tontonan bagus. Kami berharap Madrid akan menang,” tandasnya. (bsf )

MIRANDA

ALBIOL ESSIEN

GODIN ALONSO

KOKE

DI MARIA

LUIS GABI

KHEDIRA TURAN RONALDO OZIL

SUAREZ

BENZEMA

COSTA FALCAO

Walter Mazzarri

Balotelli Ancam Boikot Laga STRIKER AC Milan, Mario Balotelli mengeluarkan ultimatum terkait rasisme di sepak bola Italia. Andai kembali menjadi korban sasaran para suporter, dia bakal langsung memboikot pertandingan. Balotelli memang menjadi salah satu target sasaran suporter lawan. Hal itu juga terlihat saat Milan bersua AS Roma, pekan lalu. Sepanjang pertandingan, Balotelli dan Kevin-Prince Boateng mendapat ejekan berbau rasis dari suporter Roma. Meski Roma telah membayar denda atas perilaku para suporternya itu, namun Balotelli tetap mengeluarkan ultimatum. Keluar meninggalkan pertandingan menjadi pilihan Balotelli jika dia masih menerima perilaku tak menyenangkan itu. Dia tak peduli sekalipun dapat sanksi berat dari otoritas sepak bola Italia. “Saya selalu mengatakan bahwa jika terjadi rasisme di stadium saya hanya akan menganggap hal itu tak penting dan saya tidak peduli. Tapi saya berubah pikiran. Jika hal itu terjadi lagi, maka saya akan meninggalkan lapangan karena itu tindakan sangat bodoh,” katanya dilansir CNN. “Saya telah berbicara dengan Boateng. Saya berniat meninggalkan lapangan di pertandingan lawan Roma, tapi saya tak ingin mereka menganggap saya pergi karena saya mengalami kesulitan di pertandingan itu. Hal itu akan saya lakukan jika kami telah menang 3-0,” lugas Balotelli. (bsf)

Rossoneri Menuntaskan Misi AKHIR pekan ini, Serie A memutar laga pamungkasnya di musim 2012/2013. Persaingan AC Milan dan Fiorentina jadi perhatian utama. Keduanya, berebut tiket kualifikasi Liga Champions Eropa. Milan kini dalam situasi menguntungkan, karena masih bertahan di posisi tiga dengan 69 poin. Rossoneri unggul dua angka atas Fiorentina yang menguntit tepat di bawahnya. Itu artinya, Milan butuh meraih kemenangan untuk bisa memastikan partisipasinya di Liga Champions musim depan. Setelah gagal mengunci posisi tiga karena diimbangi AS Roma pekan lalu, skuat besutan Massimiliano Allegri punya peluang besar menuntaskan misinya di pekan pamungkas ini. Milan akan melawat ke kandang Siena, Minggu (19/5) malam WIB. Peluang Milan meraih tiga poin dan memastikan lolos ke Liga Champions terbilang besar. Siena sudah dipastikan terdegradasi, setelah hingga pekan 37 cuma me-

ngumpulkan 30 poin hasil dari sembilan kemenangan, sembilan hasil imbang dan 19 kali kalah. Di pertemuan pertama musim ini Milan memetik kemenangan 2-1, sementara dalam delapan musim terakhir Milan cuma kalah sekali. Bagaimana dengan Fiorentina? La Viola juga akan menjalani laga away di pekan terakhirnya, yang mereka kunjungi adalah Pescara. Sama seperti Siena, Pescara juga sudah dipastikan terdegradasi, bahkan menjadi juru kunci. Peluang Fiorentina menang masih terbuka lebar, namun berapa pun gol yang mereka lesakkan akan percuma jika Milan menang 1-0 saja. Jika Milan imbang dan Fiorentina menang, yang membuat kedua tim punya poin sama 70, maka Fiorentina lolos ke Liga Champions. La Viola punya rekor head to head yang lebih baik musim ini karena menang 3-1 di San Siro dan main imbang 2-2 saat berlaga di kandang sendiri. Pelatih Milan, Massimiliano Allegri tenang-tenang saja menghadapi persaingan posisi tiga klasemen akhir

dengan Fiorentina. Dia yakin, anak asuhnya sudah mengerti apa yang harus dilakukan kala bertamu ke markas Siena. “Kami memiliki satu laga tersisa dan harus menang,” tandas sang arsitek setelah menuai skor 0-0 kontra AS Roma dini hari tadi. Saya minta maaf karena membuat fans menunggu sampai pekan berikutnya, tapi kami tahu takdir ada di tangan kami,” ujarnya. Allegri berharap para pemain tak memandang remeh lawan. Dia tak mau, Mario Balotelli dan kawan-kawan terjebak status degradasi yang melekat di tim Siena. “Kami akan bermain melawan tim yang sudah dipastikan terdegradasi, tapi kami tak akan menerima hadiah apa pun, kami harus kerja keras,” Allegri menyu­ dahi. ( bsf )

Massimiliano Allegri


‘Sima Aing Sima Maung, Maung Aing Maung Bandung’

JUMAT 17 MEI 2013

INILAH GRUP : INILAH KORAN PORTAL NEWS : WWW. INILAH. COM, WWW. INILAHKORAN.COM, WWW.YANGMUDA.COM, WWW. JAKARTAPRESS.COM MAJALAH INILAH REVIEW

>20

UMUH MUCHTAR GELAR TURNAMEN FUTSAL ANTAR-MEDIA

MINIMAL RUNNER UP

KETATNYA persaingan pada paruh kedua kompetisi ISL 2013, menuntut Persib untuk berpikir dua kali dalam menancapkan target. Peluang juara memang masih terbuka, tapi Maung Bandung tetap harus realistis.

M

anajer Persib Umuh Muchtar mengatakan, sudah berbicara dengan Direktur Utama PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) Glen Sugita, terkait target realistis yang harus diusung Persib musim ini. Dia mengatakan, kalau pun akhirnya Persib harus finis di posisi runner up, tentu saja akan disyukuri, apalagi bisa kesatu. Persib saat ini tertinggal tujuh angka dari pemuncak klasemen sementara Persipura Jayapura. Saingan berat lainnya adalah Sriwijaya FC dengan 39 poin dan Arema Cronous, 35 poin. “Saya kemarin sudah ngobrol dengan Pak Glen, minimal kalau kita enggak kesatu, peringkat dua juga enggak apa-apa,” kata Umuh pada keterangan persnya di Lapangan Futsal 54, Jalan Desa Kota Bandung, Kamis (16/5). Kendati demikian, Umuh menegaskan, tim besutan Pelatih Djadjang Nurdjaman akan terus berjuang pantang menyerah untuk menggeser Persipura di peringkat pertama. Terlebih, Sergio van Dijk dan kawan-kawan memiliki keinginan dan motivasi untuk merebut trofi juara musim ini. “Insya Allah, kalau Allah memberikan jalan kita bisa. Mungkin malah kesatu,” harap manajer yang menyelenggarakan invitasi futsal antarmedia ‘Umuh Muchtar Cup 2013’ ini. Lebih lanjut, Umuh juga berharap, ke

ISTIMEWA

FUTSAL: Penggagas invitasi futsal antarmedia, Umuh Muchtar, memberikan keterangan kepada sejumlah awak media saat jumpa pers di Gedung Futsal 54, Jalan Desa Kiaracondong, Kota Bandung, Kamis (16/5).

depan pemain lapis kedua bisa mendapat banyak kesempatan tampil memperkuat Persib. Dia yakin, secara kualitas para penggawa Maung Bandung musim ini hampir merata. Sehingga, kesempatan untuk tampil masih terbuka lebar. “Sekarang banyak pemain yang hanya duduk saja ketika Persib bermain.

KLASEMEN SEMENTARA LIGA ISL 2013 No

Klub

M

M

S

K

SG

PTS

1.

PERSIPURA

18

13

5

0

40-7

44

2.

SRIWIJAYA FC

19

12

3

4

35-26

39

3.

PERSIB

18

11

4

3

41-23

37

4.

AREMA INDONESIA

18

11

2

5

35-18

35

5.

MITRA KUKAR

17

10

2

5

32-26

32

6.

BARITO PUTERA

19

8

4

7

30-27

28

7.

PERSISAM

17

6

7

4

23-21

25

8.

PERSIRAM

18

5

8

5

22-22

23

9.

PERSIWA

18

7

2

9

24-25

23

10.

PERSIBA

19

6

5

8

22-26

23

11.

GRESIK UNITED

18

6

4

8

21-28

22

12.

PERSEPAM MU

18

5

6

7

20-29

21

13.

PERSELA

18

5

4

9

25-28

19

14.

P BANDUNG RAYA

18

4

6

8

21-28

18

15.

PERSIJA

19

5

3

11

20-30

18

16.

PERSITA

18

3

7

8

14-26

16

17.

PSPS

19

3

5

11

17-36

14

18.

PERSIDAFON

19

3

5

11

19-35

14

Hasil Pertandingan kamis (16/5) Sriwijaya FC 1 vs 1 Persidafon Dafonsoro Jadwal Pertandingan Jumat (17/5) 15.30 WIB: Pelita Bandung Raya vs Persiram Raja Ampat (TV One) 15.30 WIB: Mitra Kukar vs Persisam Samarinda

Jadwal Laga Persib Putaran II ISL 2013 12 May 2013

PERSIB Bandung vs Persela Lamongan

19 May 2013

PERSIB Bandung vs Persepam Madura

25 May 2013

Persita Tangerang vs PERSIB Bandung

01 Jun 2013

Arema Malang vs PERSIB Bandung

Mudah-mudahan ke depannya semua pemain yang biasa hanya duduk bisa bermain,” papar Umuh. Kendati demikian, Umuh tetap menyerahkan keputusan kepada pelatih. Menurutnya, saat ini yang meski dilakukan para pemain adalah bekerja keras untuk menunjukkan performa terbaiknya. Sehingga,

BANDUNG RAYA

Jamu Persiram, PBR Usung Misi Balas Dendam

PELITA Bandung Raya (PBR) memasang target balas dengan dan siap tampil maksimal kala menjamu Persiram Raja Ampat pada laga lanjutan kompetisi Indonesia Super League (ISL), di Stadion Siliwangi Bandung, Jumat (17/5). Pelatih PBR Daniel Darko Janakovic menegaskan, ingin sekali membalaskan kekalahan yang diterima timnya saat melawat ke markas Dewa Laut -julukan Persiram, pada akhir putaran pertama lalu dengan skor tipis 2-1. “Kita menginginkan kemenangan pertandingan besok. Pertandingan pertama kita kalah saat bermain di sana. Selain itu, saya ingin tim bisa lolos zona merah (degradasi),” kata Darko kepada wartawan termasuk INILAH, Kamis (16/5). Keinginan besar tersebut tentu saja tidak sekedar omong belaka. Darko mengatakan, sudah mempersiapkan timnya dengan maksimal. Terlebih, PBR di putaran kedua ini, telah menambahkan tiga amunisi, yakni Sukao Camara, Erik Setiawan, dan Park Kyeong Min. “Putaran kedua ini kita melakukan penambahan lagi. Ini untuk membuat tim lebih berprestasi. Erik Setiawan dan Park Kyeong Min kita rekrut,” ucapnya. Sayangnya, di laga nanti, Darko tak

persipam th si svd sina maen ba”k k dua coba paen ken si hilton jng si airlangga sucipto ah 087721210xxx Kg djanur & pk umuh ksh k’smpat’n wat p’main cdang’n br’main dr awal sprti supardi d’gnti’kn jajang.s,naser d’gnti’kn aang,kenji d’gnti’kn airlangga. skali-skali lah br’EXPERIMEN ! NARUL BOBOTOH SEJATI ! NARUL VIKING SOREANG ! NARUL BOJONG KONENG ! BRAVO PERSIB BANDUNG ! 085213666xxx JANGAN TERLALU SENANG DGN KEMENANGAN ATAS PERSELA ,INGAT KOMPETISI MASIH PANJANG...tolong sib main kan duet naser sama aang untk pertandingan melawan MADURA.. by Boyz bomber pvj rancaekek 082315813xxx Buat persib pertahnkan k menanganmu kndg maupun tndg,tuk jd juara hrs mmerlukan perjuangan yg krs,jgn mudah ptus asa,bravo persib.

indi d bkzi,dhoe-chie. 081219462xxx Ayena prsib ges aralus pmaen na tah ke pmaen cdangan th paen ken mun jng

ketika nanti diberi kepercayaan pelatih kepala Maung Bandung dapat menjawabnya dengan baik. “Ya, semoga saja lawan Persisam ada kesempatan bagi pemain lapis kedua untuk tampil. Tapi itu memang keputusan pelatih, saya tidak bisa intervensi,” ucap Manajer berusia 64 tahun ini.

Futsal Antar-media Umuh bakal menggelar invitasi futsal antarmedia se-Kota Bandung selama dua hari, yakni Jumat (17/5) dan Sabtu (18/5), di Gedung Futsal 54 miliknya, Jalan Desa Kiaracondong Kota Bandung. Invitasi futsal antarmedia bertajuk Umuh Muchtar Cup 2013 ini digelar sebagai wujud kepedulian Umuh pada olahraga futsal. Selain itu, menjadi ajang silaturahmi antarpegiat media di wilayah Kota Bandung. Selain itu, kompetisi futsal ini pun jadi momen peresmian Gedung Futsal 54 yang baru menyelesaikan tahap akhir pembangunan. “Ini juga untuk pembukaan lapangan futsal yang baru dibangun. Serta untuk menjalin persaudaraan antarmedia,” kata Umuh dalam keterangan persnya. Sebanyak 21 tim dari 17 media massa, 2 organisasi profesi jurnalis, dan 2 kelompok kerja wartawan di Kota Bandung, akan bertarung dengan sistem gugur guna memperebutkan trofi gelar juara dan uang pembinaan dengan total Rp13,5 juta. Selanjutnya Umuh berharap, kompetisi futsal ini bisa dijadikan agenda rutin. Tujuannya, agar bisa tetap menjaga tali silaturahmi antarapegiat media satu sama lain. Bahkan, tidak menutup kemungkinan akan ditarik ke tingkat nasional, jika sarana dan prasarana gedung sudah disempurnakan. (yogo triastopo/asep pupu sb)

HAJI ABEW YEH .INKOR GOROWOK PANTUN.OH NASIB KU DATANG DARI INDIA .PERSIB KU MAEN KANDANG BAKAL MENANG LAMUN DI PAEN KN ETA SI AIR LANGGA .SOK GERA JANUR !SALAM WE KA PA ENTIS JENG UMI NA DI WARUNG WAJIB

bisa menurunkan Camara karena akumulasi kartu kuning yang didapatnya saat masih berkostum Persiwa Wamena. Tak hanya itu, PBR pun dipastikan tidak akan diperkuat kapten tim Eka Ramdani, karena mengalami cedera. “Pertandingan nanti ada dua absen, Eka, dan Camara, tidak masalah. Kita tetap bertekad ingin membalas kekalahan kita waktu itu. Dan kita harus memenangkan poin penuh di sini. Kita tidak

ANJUK TEA DOSAN KUMPULAN SI UDI ,AAN OJI ENA KATUT HJI OTOY TAH MONTIR GUMELIS TEA JENG SI ANNO NYA MANA UDUD TEH BARUDAK ?HAJI ABEW ABEW ABEW CALON BANG KELILING 2014 TEA ! 085218561xxx KANG JANUR HAPUNTEN NGIRING NGASIH MASUKAN..PAMI TOS LIDING 2 - 0 ATWA LEBIH..MENIT KA 70 AN MAH COBI PAENKEN PEMAIN NGORANA PASIHAN KSMPATAN KA SIGIT,AGUNG SARENG NU SANESNA,SUPADOS KA UJI..ETA KAN ASET PERSIB..BIKIN ROTASI SUPAYA PEMAEN JD MERATA KATINGALNA..KA UJI KAMAMPUANA.. HATUR NUHUN..[ ALFIE IVANO DUREN KARAWANG ] 081289962xxx ASS. . .NGIRING NGAG0ROWOK AH. . .PUNTN PA HJI UMUH. .SAUR ABDI MAH PERTAHAN KEUN TAH PEMAEN PERSIB AYENA TEH. .S0AL NA T0S KA TINGANNA GE T0S KAR0MPAK. .HAN ETA WEH MUSIM ENJING MAH MESSI TEH GNT0S KU SI GUSTAVO LOPEZ. .ETA HUNGKUL INSYA 4JJ1 LAH JUARA TAH. .TONG HILAP ENJING NGLAWAN MADURA PKE

akan anggap enteng Persiram, karena secara permainan, Persiram lebih baik ketimbang Persidafon,” pungkasnya. Di kubu lawan pun, Persiram harus kehilangan dua pemainnya yakni Pierre Pattrick Seme dan Lee Soung Yong akibat terakumulasi kartu kuning. Kendati demikian, Pelatih Jaya Hartono tetap memastikan, bisa mencuri poin. “Ada dua pemain kita Pattrick sama Soung Yong yang absen. Tetapi

DOK INILAH

saya tidak khawatir dan optimistis jika anak-anak bisa memetik poin di pertandingan nanti. Saya sudah siapkan penggantinya. Secara kualitas tidak berbeda jauh dengan Patrick dan Yong. Hanya memang kesempatan bermain kedua pemain pengganti ini memang berbeda. Tetapi itu tidak masalah,” ujar Jaya seusai uji Lapangan di Stadion Siliwangi Kota Bandung, Kamis (16/5). (yogo triastopo/ddy)

FRMSI 4-3-3 NYA . .HIDUP PERSIB. .TI AYAH MEYSHA ANU NGDUKUNG PERSIB. . =< VIKING CISALAK >= 085295154xxx Aslamualikm.pemain persib udah ok. klasemen udah d pringkat 3. mga aja persib bisa memerthan kan klasemen agar bisa melaju ke jalur juara.. .q cuma bisa 087826053xxx Pa janur bek kudu di padu jobian jajang mama aang supardi insa alloh menang 081312533xxx SANAOS TE DONGKAP LANGSUNG KA STADION TETEP NGADOAKEN PERSIB SING JUARA KUMARGI LAMUN PERSIB MENANG PIKIRAN TENANG TUANG OGE KENYANG. WASS KANG OJI BOBOTOH ASLI TI KUNINGAN 081394386xxx Aslamualikm.pemain persib udah ok. klasemen udah d pringkat 3. mga aja persib bisa memerthan kan klasemen agar bisa melaju ke jalur juara.. .q cuma bisa mendoa kan persib yg terbaik d jawabarat . 087826053xxx

DOK INILAH


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.