57 TEWAS DIJALUR MUDIK

Page 1

Baca !

INILAH GRUP : INILAH KORAN  PORTAL NEWS : INILAH.COM  INILAHKORAN.COM YANGMUDA.COM  JAKARTAPRESS.COM  MAJALAH: INILAH REVIEW

BERITA UPDATE scan here..

Telinga, Mata, dan Hati Rakyat REDAKSI /IKLAN/SIRKULASI: JALAN TERUSAN PASTEUR NO 167 BANDUNG TELP 022-6127865 (HUNTING), 022-6127793 (REDAKSI) FAX 022-6127769 HARGA LANGGANAN RP55.000/BULAN

EDISI 230/TAHUN III/2015 KAMIS, 23 JULI 2015

Website www.inilahkoran.com

Email redaksijabar@inilah.com

e

e-Paper www.inilah.com/ikoran

Facebook inilahkoran jabar

Twitter @inilahkoran

RP 2.000

SECTION A

Line Chat inilahkoran

57 TEWAS DI JALUR MUDIK

ANTARA/ADENG BUSTOMI

POLDA Jabar mencatat 57 tewas akibat kecelakaan lalu lintas saat momen arus mudik dan balik Idul Fitri 2015. Kecelakaan didominasi roda dua atau sepeda motor. Oleh: Ahmad Sayuti/Budiyanto/Dani RN

L

ewat pesan singkat, Kombes Pol Sugihardi memaparkan data. Isinya, angka kecelakaan lalu lintas selama arus mudik dan balik Idul Fitri di Jawa Barat tahun 2015. Tak hanya itu. Dia juga menyampaikan jumlah total korban meninggal, luka berat, dan ringan. “Jumlah kejadian lakalantas sejak H-7 hingga H+3 yaitu 202 kasus. Jumlah korban meninggal dunia 57 orang, korban luka berat 106 orang dan luka ringan 303 orang,” kata Dirlantas Polda Jabar itu, via pesan singkat kepada wartawan, Rabu (22/7). Menurut Sugihardi, kasus kecelakaan itu terjadi di jalur mudik yaitu utara, tengah dan selatan, serta jalur nonmudik yang tersebar di Jabar. “Kebanyakan lakalantas terjadi karena human error atau kelalaian manusia. Jenis kendaraan yang terlibat kecelakaan sebanyak 247 unit roda dua 92 unit roda empat,” kata Sugihardi. Dia menjelaskan, jumlah kasus, korban dan jenis kendaraan yang mengalami kecelakaan pada H-7 hingga H+3 lebaran Idul Fitri 2015 ini menurun dibandingan 2014 pada periode yang sama. Catatan pada 2014 saat H-7 hingga H-3, jumlah kejadian lakalantas 390 kasus, korban meninggal dunia 132 orang, korban luka berat 169 orang dan korban luka ringan 436 orang. Rincian kendaraan terlibat kecelakaan terdiri 522 unit roda dua dan 180 roda empat.

» Bersambung ke Hal A7

KECELAKAAN JALUR MUDIK JAWA BARAT

JALUR SELATAN: Ratusan kendaraan menuju arah Jawa Tengah terjebak kemacetan di jalur alternatif Selatan, Panjalu, Ciamis, Jawa Barat, Senin (20/7). Kemacetan dan antrean kendaraan pemudik menuju Jakarta maupun sebaliknya masih terjadi di sejumlah titik jalur alternatif Selatan.

Tahun 2015 Jumlah kecelakaan H-7 hingga H+3

202 KASUS

Korban meninggal dunia

57 ORANG

Korban luka berat

106 ORANG

Korban luka ringan

303 ORANG

Jenis kendaraan

TURUN DI BANDING TAHUN SEBELUMNYA

247 UNIT RODA DUA DAN 92 UNIT RODA EMPAT

Tahun 2014 Jumlah kecelakaan H-7 hingga H+3

390 KASUS Korban meninggal dunia

132 ORANG

Korban luka ringan

Jenis kendaraan

436 ORANG Korban luka berat

169 ORANG

522 UNIT RODA DUA DAN 180 UNIT RODA EMPAT Sumber: Polda Jabar

Sejumlah PNS Pulang Lebih Awal INILAH/ SYAMSUDDIN NASOETION

Oleh: KH.Abdullah Gymnastiar

Tiga Jenis Kepahitan Hidup ALHAMDULILLAH. Segala puji hanya milik Allah Swt. Semoga Allah Yang Maha Kaya mengkaruniakan kepada kita kesungguhan untuk memberikan yang terbaik dalam setiap ibadah kita. Shalawat dan salam semoga selalu terlimpahkan kepada Rasulullah Saw. Sudah pernahkah saudara merasakan kepahitan dalam hidup ini? Kalau sudah pernah ataupun sedang, semoga kepahitannya tidak sampai membuat saudara merasa bahwa kehidupan ini tidak ada artinya. » Bersambung ke Hal A7

BOLAMANIA

C

INDONESIA meraih The Best Pavilion 2015 Surrey Fusion Festival 2015. Inilah festival tahunan merayakan keragaman etnik dan budaya melibatkan 41 negara dan suku dan kota.

MASA depan Zlatan Ibrahimovic masih tanda tanya. Sebagian yakin, dia bertahan di Paris Saint-Germain. Tapi, spekulasi kepindahannya ke AC Milan atau Manchester United terus bergulir. » BACA HAL C1

BANDUNG & SEKITARNYA 23 JULI 2015 SUBUH ZUHUR ASAR MAGRIB ISYA 04.40 11.57 15.17 17.50 19.02

24 JULI 2015 SUBUH ZUHUR ASAR MAGRIB ISYA 04.40 11.57 15.17 17.50 19.02

022-6127 865

Yah mendingan pulang sajalah,” ujar seorang PNS yang enggan disebut namanya. Padahal, saat itu jam baru menunjukkan pukul 12.30

WIB. Bahkan sekitar pukul 14.00 WIB, sejumlah perkantoran mulai lengang.

» Bersambung ke Hal A7

Sudah sangat mendesak. Tol Cileunyi-Tasikmalaya harus segera dibangun demi memperlancar arus kendaraan terutama saat momen mudik.” rekayasa jalan, penambahan rambu, pengaturan pergerakan arus kendaraan, dan lainlain. Namun itu semua masih belum cukup mencegah kemacetan.

» Bersambung ke Hal A7

Indonesia Raih The Best Pavilion 2015

MISTERI IBRA

IKLAN & BERLANGGANAN

SIDAK: Wali Kota Bandung Ridwan Kamil menanyakan pelayanan publik kepada warga yang tengah mengurus data kependudukan, Rabu (22/7).

INILAH, Bandung - Kebutuhan Tol Cileunyi-Tasikmalaya kian mendesak. Saat ini, kemacetan yang terjadi di jalur selatan sangat mengganggu pergerakan manusia dan barang, terutama saat mudik. Kepala Dinas Perhubungan Jawa Barat Dedi Taufik mengatakan, kemacetan akan selalu terjadi mengingat pertumbuhan jumlah kendaraan yang mencapai 12% per tahun, tidak sebanding dengan pertumbuhan jalan yang hanya 1,2% per tahun. Bersama kepolisian, Dishub Jabar telah berupaya mengantisipasi kemacetan dengan berbagai cara. Sebut saja

Penghargaan

INILAH SPORT INILAH SPORT

JADWAL SALAT

INILAH, Bandung - Bukan perkara mudah menghilangkan kebiasaan ABS alias asal bapak senang di kalangan pegawai negeri sipil (PNS). Salah satunya terlihat di lingkungan Pemkab Bandung Barat. Hari pertama kerja, Rabu (22/7), para abdi negara ini memang terlihat kompak hadir mengikuti apel pagi. Namun, tidak semua PNS yang hadir apel pagi itu fokus bekerja hingga selesai. Berdasarkan pantauan INILAH, sejumlah PNS usai disidak malah langsung balik kanan. Mereka bersiap-siap pulang melanjutkan sisa kenangan libur lebaran. Saat ditanya, mereka berdalih di kantor tidak ada air. “Airnya enggak ngocor, jadi susah juga kalau di sini terus.

Mendesak, Pembangunan Tol Cileunyi-Tasikmalaya

Kabar itu datang dari Yudhono Irawan. Dia mengatakan, Indonesia meraih The Best Pavilion 2015 Surrey Fusion Festival 2015. “Penghargaan diberikan panitia penyelenggara pada festival yang digelar Holland Park, Surrey, kota terbesar kedua di Provinsi British Columbia (BC), provinsi di

bagian paling barat Kanada itu,” kata Konsul RI Bidang Hubungan Ekonomi di Konjen RI di Vancouver Kanada itu, seperti dikutip Antara, Rabu (22/7). Menurut dia, penghargaan “The Best Pavilion 2015” itu diberikan panitia penyelenggara yang merupakan tim dari City of Surrey. Kriterianya penilaian antara lain keramah-tamahan (hospitality), konsistensi tema dekorasi, dan random survey dari pengunjung. Surrey Fusion Festival berlangsung pada 18-19 Juli 2015. Survei itu bertepatan dengan hari kedua Idul Fitri 1436 Hijriah

ISTIMEWA

ANTUSIAS: Pengunjung tampak antusias memenuhi paviliun kuliner Nusantara yang mempromosikan Taste of Indonesia pada Surrey Fusion Festival 2015.

di tengah musim panas yang kering dengan temperatur hingga 30 derajat Celcius. Konsulat Jenderal RI di Vancouver membuka paviliun budaya Indonesia serta paviliun kuliner Nusantara untuk mempromosikan “Taste of Indonesia”. Kegiatan itu mendapat respons luar biasa dari pengunjung yang menyediakan tidak kurang dari 5.000 tusuk sate ayam dan 50 kg rendang habis terjual selama dua hari penyelenggaraan.

» Bersambung ke Hal A7


JABAR KAHIJI

KAMIS, 23 JULI 2015

www.inilahkoran.com

Pembangunan Desa Cegah Urbanisasi

A2 INILAH/BAMBANG PRASETHYO

PEMPROV Jabar menggelar acara halalbihalal pada hari pertama kerja setelah libur Hari Raya Idul Fitri 1436 Hijriah/Lebaran 2015 di halaman Gedung Sate Bandung, Rabu (22/7).

D

alam acara tersebut, para PNS Pemprov Jawa Barat rela antre hingga sekitar satu kilometer untuk bisa berjabatan tangan dengan Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan dan Wakil Gubernur Deddy Mizwar. “Selamat Idul Fitri. Mohon maaf lahir dan bathin,” kata Deddy Mizwar sambil menyalami PNS. Selain diikuti ratusan PNS, acara halalbihalal tersebut juga diikuti oleh para satpam yang biasa menjaga Gedung Sate Bandung. Tak mau ketinggalan, para wartawan yang biasa melakukan tugas peliputan di Gedung Sate juga ikut antre berjabatan tangan dengan Gubernur dan Wakil Gubernur Jabar. Usai acara tersebut, rencananya Gubernur Jabar dan Wakil Gubernur Jabar akan melakukan sidak ke sejumlah OPD Dalam kesempatan tersebut, Heryawan mengatakan pembangunan di desa bisa menjadi salah satu cara mencegah terjadinya urbanisasi yang dilakukan kaum pendatang dari desa ke kota setelah Lebaran. “Mudah-mudahan pada tahun-tahun ke depan dampak dari perhatian pemerintah ke desa-desa itu sudah mulai kelihatan dengan perkembangan ekonomi, infrastruktur yang lebih bagus sehingga perkembangan ekonomi di pedesaan

HALAL BIHALAL: Gubernur Jabar Ahmad Heryawan bersama Wagub Deddy Mizwar melaksanakan acara Halal Bihalal bersama seluruh jajaran Pegawai Negeri Sipil (PNS) di halaman Gedung Sate, Jalan Diponegoro, Kota Bandung, Rabu (22/7).

juga menjanjikan kesejahteraan sebagaimana di perkotaan,” kata Heryawan. Pria yang akrab disapa Aher itu mengakui, perkotaan hingga saat ini menjadi magnet tersendiri bagi masyarakat di pedesaan. Maka, wajar warga rela pindah ke kota demi kehidupan yang lebih baik lagi dibandingkan ketika tinggal di desa. “Padahal belum tentu kehidupan diperkotaan jauh lebih baik dibandingkan di desa-desa. Tapi yang jelas se-

mua kota, termasuk Bandung masih menjadi magnet bagi pendatang,” kata dia. Menurut dia, perpindahan masyarakat dari desa ke kota adalah hal yang biasa jika dibarengi dengan kemampuan atau keterampilan yang memadai. “Oleh karena itulah kita tentu tidak hanya menahanmenahan saja dalam arti jangan kota karena belum tentu di kota ada sesuatu, tidak hanya itu. Itu tentu harus kita sosialisasikan,” kata dia.

ILUSTRASI/NET

Selain itu, lanjut dia, saat ini perhatian pemerintah pusat terhadap desa sudah jauh lebih bagus yakni mulai memperhatikan pembangunan di desa-desa. “Ketika pendayagunaannya dilakukan dengan baik maka perkembangan ekonomi dipedesaan akan berjalan sehingga mencegah urbanisasi. Jadi di desa itu seperti kota kecil jadinya,” kata dia. Lebih lanjut ia mengatakan peran pelajar dari daerah yang menimpa ilmu di pergu-

ruan tinggi diharapkan mampu mengamalkan ilmunya di daerah asalnya usai selesai menempuh ilmu. “Tentu dengan banyaknya masyarakat terpelajar saat ini kemudian mungkin juga mengolah lahan-lahan, mengolah sumber daya pertanian, perikanan, perkebunan kita dengan modal sekolah akan lebih berdampak pada kesejahteraan dibandingkan dengan pengelolaan masyarakat yang belum terpelajar,” ujar dia. (gin)

Penerimaan PAD Jabar Triwulan I/2015 Rp8,75 M INILAH, Bandung - Kepala Dinas Pendapatan Daerah Jawa Barat Dadang Suharto mengatakan penerimaan pendapatan asli daerah (PAD) Pemprov Jawa Barat pada triwulan I Tahun 2015 mencapai Rp8,75 miliar. “Raihan pendapatan daerah ini melampui target sebesar 36,63 persen dari total pendapatan daerah Jabar 2015 yang mencapai sebesar Rp23,9 triliun,” kata Dadang Suharto, seperti dikutip Antara, Rabu (22/7). PAD Jawa Barat terbesar ber-

asal dari sektor pendapatan pajak daerah yang bersumber pada pajak kendaraan bermotor (PKB) dan bea balik nama kendaraan bermotor (BBNKB). “Jadi pada triwulan I 2015, Jabar mendapatkan pemasukan dari PKB sebesar 1,711 triliun atau 31,84 persen dari target total 2015 yang mencapai Rp5,376 triliun,” kata dia. Sementara pendapatan dari BBNKB pada triwulan I Tahun 2015 meraih Rp1,581 triliun dan dua sektor PAD ini rata-rata juga di atas target yang dibebankan maka

di triwulan I sudah tercapai. Menurut dia, untuk sisa raihan PAD dari sektor pajak sendiri berasal dari pajak bahan bakar kendaraan (PBBKB) sebesar RpRp761,5 juta, pajak air permukaan Rp21,23 juta. “Sedangkan untuk sektor pendapatan non pajak Pemprov Jabar mendapatkan Rp4,25 triliun atau 47,45 persen dari target 2015 sebesar Rp8,972 triliun. “Untuk pendapatan keseluruhan tidak ada masalah, kami masih punya 8 bulan untuk mencapai

target 100 persen dan sisa waktu untuk meraih target pendapatan tetap akan mengandalkan sektor PKB,” kata dia. Selain mengandalkan wajib pajak baru, lanjut Dadang, pihaknya tetap akan menguber kendaraan tidak melakukan daftar ulang (KTMDU) yang jumlahnya diperkirakan 3 juta lebih. “Hal ini masih ada potensi pajak yang bisa kita gali dari KTMDU, karena kita sudah bersepakat dengan kepala daerah dan kepolisian,” katanya. (gin)

Batik Purba Identitas Baru Subang ANTARA

BATIK Purba yang mengedepankan filosofis dan sejarah Kabupaten Subang menjadi identitas baru daerah itu sekaligus salah satu keberagaman dan kekayaan motif batik di Jawa Barat. “Kehadiran Batik Purba untuk mewarnai batik-batik di Subang dan ini menjadi sebuah identitas baru bagi Subang,” kata Kepala UPTD Museum Kabupaten Subang Yusep Wahyudin, seperti dikutip Antara, Rabu (22/7). Menurut dia, motif batik purba pertama kali digagas museum Wisma Karya Subang pada saat akan mengikuti pameran Vredeburg Fair 2014 di Yogyakarta. Saat itu pihaknya mengusulkan motif pada bejana perunggu masa prasejarah agar dijadikan motif batik purba untuk caption atau papan informasi.

“Akhirnya bejana itu diarsir untuk memperjelas motifnya kemudian meminta desainer grafis Hadi Sidarta untuk membuatkan motif batik purba,” katanya.

Kehadiran batik purba direspon baik oleh masyarakat terutama kalangan budayawan dan sejumlah komunitas yang ada di Subang. Mereka

mengadakan diskusi tentang bagaimana batik motif purba menjadi batik khas Subang. Diskusi yang mereka sebut “ngadabrul” itu diikuti oleh sejarawan Subang, ahli

arkeologi Bandung dan 19 unsur komunitas di Subang, diantaranya kominitas yang bergerak di bidang kebudayaan. Setelah tiga kali “ngadabrul”, hasilnya direkomendasikan ke Bupati Subang untuk dilakukan pengkajian. Kajian tersebut diterima oleh anggota Dewan Perwakilan rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Subang untuk di sahkan menjadi batik khas Subang. “Akhirnya pengajuan dilakukan pada Januari, karena sedang diproses jadi sampai saat ini kami masih menunggu pengesahan tersebut,” katanya. Lebih lanjut ia menyebutkan terdapat dua motif pada batik purba, yakni motif Tumpal berbentuk segitiga yang sudah ada sejak masa prasejarah hingga sekarang. Di dalam segitiga terdapat gambar burung

dan rusa yang memiliki konsep kesatuan kosmos. Mikrokosmos (kemanusiaan), makrokosmos (semesta) dan metakosmos (alam lain). Ahli Prasejarah Badan Arkeologi Bandung Lutfi Yondri mengatakan kesatuan kosmos tersebut menggambarkan sifat imanen atau keduniaan menuju kepada ketuhanan.

“Kadangkala motif tumpal hanya dibuat sederhana dengan bentuk bangunan segitiga tanpa hiasan di dalamnya,” katanya. Selain itu terdapat motif Suluran berbentuk akar, daun, bunga, biji, tunas, buah, ranting atau pohonnya. Hal tersebut menggambarkan tempat tinggal seluruh makhluk. (gin)


JABAR KAHIJI

KAMIS, 23 JULI 2015

www.inilahkoran.com

A3

Harga Daging Sapi Bakal Tetap Tinggi NET

MESKI Lebaran telah usai, harga daging sapi di Jabar berpotensi tetap tinggi. Hal ini merupakan imbas dari pengurangan kuota impor sapi dari 250.000 ekor menjadi 50.000 ekor. Oleh : Dadi Haryadi

K

epala Dinas Peridustrian dan Perdagangan Jabar, Ferry Sofwan mengatakan pelaku penggemukan sapi telah mengetahui informasi soal pemangkasan kuota impor sapi. Akibatnya, pelaku memilih menahan untuk tidak memotong sapi karena berharap harga sapi akan naik. “Karena impor dikurangi, Feedloter akan menahan diri. Akibatnya kedepan harga sapi akan tetap tinggi,” ujarnya kepada wartawan, Rabu (22/7). Dia menjelaskan indikasi harga daging sapi yang tetap tinggi sudah mulai terlihat. Pada H-1 Lebaran lalu harga daging sapi mencapai Rp124.000/ kg, kemudian turun tipis menjadi Rp120.000/kg pada H+2 kemarin. Penurunan tipis harga daging sapi dianggap tidak normal karena biasanya bisa turun drastis hingga menyentuh dibawah 100.000/kg. Menurutnya, harga daging sapi yang tetap tinggi diikuti komoditas daging ayam yang juga tetap tinggi. Usai Lebaran, harga daging ayam turun tipis dari Rp36.000/kg menjadi Rp32.000/kg. Padahal biasanya, harga daging ayam usai hari raya bisa turun hingga menyentuh Rp30.000/kg. “Seharusnya harga daging sapi usai Lebaran turun drastis, tapi kenyataannya malah turun tipis. Kondisi ini malah diikuti komoditas

daging ayam yang harga juga tetap tinggi,” katanya. Lebih lanjut dituturkannya, penurunan harga daging sapi akan sulit mengingat kemampuan Jabar memenuhi kebutuhan hanya 30%. Sedangkan sisanya mengandalkan pasokan dari provinsi lain ( Jatim & NTT) serta impor. Adapun kebutuhan Jabar paling tinggi secara nasional karena berbagai faktor mulai dari penduduk besar, berkembangnya industri pengolahan daging sapi, serta bertumbuhnya jumlah restoran dan hotel. Selain itu, jumlah feedloter di Jabar juga sangat banyak sama seperti Lampung. “Kebutuhannya sangat tinggi namun Jabar bukan provinsi produsen sapi. Jabar hanya kuat di unggas,” katanya. Melihat kondisi tersebut, pihaknya akan segera melakukan pembahasan bersama dinas terkait untuk selanjutnya mengusulkan kepada pemerintah pusat agar mendapat tambahan jatah impor sapi bagi Jabar. Jika usulan ini tidak dikabulkan, pihaknya akan meminta jatah impor daging sapi secara langsung. Akan tetapi kebijakan ini akan sangat merugikan peternak karena tidak akan ada nilai tambah. “Kami akan dorong impor daging sapi. Tapi hal ini akan menghilangkan nilai tambah bagi peternak,”

NET

pungkasnya. Sementara itu, Kepala Dinas Peternakan Jabar, Dody Firman Nugraha mengaku khawatir penurunan kuota impor sapi dari 250.000 ekor menjadi 50.000 ekor akan berdampak pada kondisi pasar di Jabar. Pasalnya, Jabar bukan provinsi produsen sapi sedangkan permintaan paling tinggi dibandingkan provinsi lain. “Kami khawatir penurunan kuota impor ini akan berdampak pada harga daging sapi kedepan,” katanya. Jika melihat kuota impor yang lama, lanjutnya, maka Jabar bersa-

ma Banten seharusnya punya jatah 40% dari kuota atau sekitar 100.000 ekor. Adapun provinsi lainnya yang juga mendapat jatah adalah Jatim dan Lampung masing-masing 20%, serta Sumatera Utara dan Sumatera Selatan masing-masing 10% Namun karena kuota diturunkan secara drastis maka jatah Jabar juga akan turun secara drastis. “Kuota untuk Jabar dan Banten itu 40% dari total impor, dan itu sudah sangat ideal,” katanya. Lebih lanjut dituturkannya, rata rata kebutuhan Jabar sendiri mencapai 437.000 ekor per tahun. Dalam

setahun, permintaan mengalami meningkat signifikan saat hari raya. Kebutuhan tinggi tersebut tidak didukung dengan ketersediaan sapi di Jabar yang hanya 59.000 ekor per tahun. Sisa kekurangan dipenuhi dari provinsi lain dan impor. “Permintaan Jabar sangat tinggi, terlebih masyarakat kita masih daging sapi mainded,” ucapnya. Menurutnya, penurunan kuota ini seperti jatah Jabar 3 tahun lalu. Ketika itu, terjadi harga daging sapi melonjak tak terkendali. Melihat kondisi tersebut, pihaknya berharap pemerintah pusat me-

lihat kondisi di dalam negeri secara lebih bijak. Jika terjadi gejolak harga daging sapi, pemerintah pusat diharapkan segera mengambil tindakan strategis. “Kami belum bicara banyak ke pemerintah pusat. Tapi, kami telah berbicara dengan forum penggemukan sapi dan mereka siap untuk memenuhi kebutuhan. Namun hal ini akan dihadapkan tantangan dimana peternak sapi akan lebih memilih menjual atau memotong saat Idul Adha karena harga sapi pasti akan lebih menjanjikan,” pungkasnya. (gin)

Satpol PP Siap Bongkar Bangunan Liar INILAH, Bandung – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Jabar siap membongkar bangunan liar di beberapa titik kabupaten/kota. Sebelumnya proses penindakan tersebut melempem lantaran mulai masuk bulan puasa. “Usai lebaran ini kita tutupin semua, galian ilegal kita tindak. Terutama di Subang. Kahatex juga saya bongkar semua agar semua masyarakat paham,” tegas Kepala Satpol PP Jabar Udjuwalprana Sigit kepada wartawan, Rabu (22/7).

Sigit menuturkan, penindakan sendiri akan menyebar. Selain di Subang dan Kahatex, Kabupaten Bandung, pihaknya juga akan melakukan penindakan di wilayah Bogor, Cianjur dan Kawasan Bandung Utara (KBU). “Tapi sebelum penindakan kita sosialisasikan dulu sesuai aturan main. Ingat, kami tidak pernah melarang melakukan bangunan berupa tambang atau apapun, tapi itu harus sesuai aturan main,” tutur Sigit.

Bupati Garut Klaim Seluruh PNS Hadir INILAH, Garut - Bupati Garut Rudy Gunawan mengklaim semua Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemkab Garut hadir pada hari pertama kerja paska-Idul Fitri 1436 H/2015, Rabu (22/7/15). Hal itu termasuk para PNS di lingkungan setiap pemerintah kecamatan dari 42 kecamatan di Kabupaten Garut. “Saya jamin 100% para PNS Pemkab Garut hadir. Yang tak hadir tidak ada alasan, jelas akan saya tindak. Terkecuali yang sedang cuti!” yakin Rudy didampingi Wabup Helmi Budiman, dan Sekda Iman Alirahman usai menghadiri acara peringatan hari Adhyaksa di kantor Kejaksaan Negeri Garut, Jalan Jendral Ahmad Yani pada Rabu (22/7). Setelah memimpin Apel Pagi Gabungan PNS di lingkungan Pemkab Garut di Lapang Apel Setda Garut Jalan Pembangunan hari itu, Rudy langsung melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke beberapa Satuan Kerja Pemerintah Daeah (SKPD) Pemkab

Saya jamin 100% para PNS Pemkab Garut hadir. Yang tak hadir tidak ada alasan, jelas akan saya tindak. Terkecuali yang sedang cuti! Garut. “Saya, Pak Wabup, Pak Sekda tadi cek ke lapangan. Diketahui kalau PNS masuk semuanya, seratus persen lah. Mereka semua hadir, terkecuali yang cuti. Tadi Pak Wabup cek ke Kecamatan Samarang, dan diketahui PNS semuanya hadir,» ujar Rudy. Berlainan dengan klaim Rudy, pantauan di lapangan memperlihatkan suasana sejumlah kantor SKPD Pemkab Garut justru lengang, dan kosong. Kalau pun terdapat pegawai, kebanyakan tampak hanya dudukduduk sambil bersendagurau dengan sesama pegawai setelah beberapa hari tak bertemu karena libur Idul Fitri. Tak sedikit di antaranya terlihat hilir mudik keluar masuk ruangan kantor, dan naik turun kendaraan. Pemandangan tersebut terlihat beberapa saat usai para pegawai bermusafahah (bersalam-salaman) dengan Bupati, Wabup, Sekda dan sesama pegawai paska-Apel Pagi. “Wajar lah ! Mereka enggak masuk kerja hampir seminggu. Mereka pun masih kangen-kangenanan,» kilah salah seorang PNS di lingkungan Setda Garut yang enggan disebutkan namanya. (zainulmukhtar/gin)

Menurut Sigit, jika izin layak dikeluarkan, Pemprov Jabar tidak akan sungkan mengeluarkannya. Namun, jika tidak ada izin, Sigit minta para pengusaha jangan memaksakan. Sigit mencontohkan, di Subang sudah ada 22 aktivitas tambang ilegal yang sudah diberhentikan lantaran melanggar tata ruang. “‎Kalau di Bogor kita belum cek, di Cianjur juga ada galian emas tidak ada izin. Kita akan tindak satu persatu. Pokoknya usai lebaran gas poll lagi. Kita intensifkan lagi pen-

indakan,” ucapnya. Selain itu, Sigit juga mengklaim saat ini tidak ada lagi tidak ada yang teriak-teriak mengenai dampak Kahatex usai penindakan. Artinya, lanjut Sigit seluruh masyarakat disana mendukung semua pembongkaran karena berdampak positif. «‎Sekarang tidak ada yang teriak-teriak kahatex. Ini partisipasi masyarakat mendukung semua. Kita ingin mengembalikan posisi semula, drainase dan bahu jalan,» kata dia. ( jaka permana/gin)


OPINI

KAMIS, 23 JULI 2015

www.inilahkoran.com

INILAH.COM/DENDRI

Editorial Upaya Pelemahan KY?

SEJUMLAH lembaga swadaya masyarakat yang tergabung dalam Koalisi Masyarakat Sipil Pemantau Peradilan (KPP) memprotes pernyataan Wakil Ketua Mahkamah Agung (MA) Bidang Nonyudisial Suwardi terkait dengan penghapusan Komisi Yudisial dari Pasal 24B UUD 1945. Suwardi meminta Majelis Pemusyawaratan Rakyat (MPR) untuk menghapus keberadaan Komisi Yudisial (KY) dari Pasal 24B Undang-Undang Dasar (UUD) 1945. Melalui siaran pers yang diterima di Jakarta, Senin (13/7), KPP menyatakan bahwa pernyataan Suwardi bisa jadi merupakan salah satu bentuk upaya pelemahan KY. Meskipun sejumlah pihak kerap menduga bahwa hubungan antara MA dan KY mengalami pasang surut atau bahkan tidak harmonis, Komisioner KY Taufiqurrohman Syahuri menampik dugaan itu. Dalam pesan singkat yang diterima di Jakarta beberapa waktu lalu, Taufiq menyatakan bahwa hubungan KY jilid dua dengan MA justru baik dan produktif. “Perbedaan pendapat itu wajar. Namun, dapat dilihat bahwa hubungan antara KY dan MA tergolong baik, justru produktif. Dapat dilihat dari jumlah putusan Majelis Kehormatan Hakim dari tahun ini kan,” ujar Taufiq. Hal serupa juga dikatakan oleh Kepala Badan Pengawas Mahkamah Agung (MA) Sunarto. Dia juga menegaskan bila hubungan antara lembaga tempat dirinya bekerja dan KY baik-baik saja. Hal itu dikatakan Sunarto ketika dirinya menjalani uji kepatutan dan kelayakan calon hakim agung (CHA) di Jakarta, Selasa (30/6). Kendati demikian, dia tidak menampik riak-riak kecil yang terjadi dalam hubungan MA dengan KY karena rekomendasi penjatuhan sanksi dari KY yang tidak ditindaklanjuti. Sunarto menjelaskan bahwa MA tidak akan memberikan toleransi sedikit pun pada setiap pelanggaran kode etik yang dilakukan oleh hakim. Akan tetapi, pihaknya akan tetap berhati-hati dalam menjatuhkan sanksi pemberhentian tetap, kecuali jika pelanggaran yang dilakukan terkait dengan narkoba dan gratifikasi. Selain pernyatakan Wakil Ketua MA terkait dengan penghapusan keberadaan Komisi Yudisial (KY) dari Pasal 24B UUD 1945, KPP rupanya mencatat sejumlah dugaan terkait dengan upaya pelemahan KY sebagai salah satu lembaga pengawas di negara ini. Lembaga swadaya masyarakat (LSM) itu menduga adanya upaya pelemahan Komisi Yudisial melalui uji materi UU KY pada 2006 di Mahkamah Konstitusi (MK). Kala itu, MK membatalkan kewenangan KY dalam melakukan pengawasan terhadap hakim MK. Selain itu, pada 2012, dugaan upaya pelemahan dilakukan oleh rekan sejawat KY, yaitu MA, yang membatalkan delapan poin dalam Surat Keputusan Bersama Mahkamah Agung dan Komisi Yudisial tentang Kode Etik dan Pedoman Perilaku Hakim. Pelemahan KY juga diduga terjadi melalui MK ketika Ikatan Hakim Indonesia (Ikahi) pada awal 2015 mengajukan uji materi UU KY terkait dengan keterlibatan KY dalam seleksi pengangkatan hakim. Koalisi Masyarakat Sipil Pemantau Peradilan berpendapat bahwa keterlibatan KY dalam seleksi pengangkatan hakim merupakan tugas KY selaku lembaga pengawas yang berupaya menjaga integritas dan profesionalitas calon hakim demi peradilan yang bersih dan bermartabat. Yang terbaru, dugaan upaya pelemahan KY justru datang dari seorang hakim yang berada dalam pengawasan KY, hakim Sarpin Rizaldi. Sarpin melaporkan dua Komisioner KY, Suparman Marzuki dan Taufiqurahman Syahuri, terkait dengan dugaan pencemaran nama baik. Semoga proses hukum di atas tidak ada sangkutpautnya dengan institusi atau lembaga, sematamata menyangkut orang per orang yang sedang beperkara hukum. (*) INILAH GRUP : INILAH KORAN  PORTAL NEWS : INILAH.COM  INILAHKORAN.COM YANGMUDA.COM  JAKARTAPRESS.COM  MAJALAH: INILAH REVIEW

Telinga, Mata, dan Hati Rakyat PENDIRI: Muchlis Hasyim, Syahrial Nasution Pemimpin Perusahaan: Gilang Mahesa Pemimpin Redaksi/Penanggung Jawab: Zulfirman Tanjung Redaktur Pelaksana: Budi Winoto, Gin Gin Tigin Ginulur, Tantan Sulton Bukhawan Redaktur Utama: Budi Safaat Redaktur: Sirojul Muttaqien, Ricky Reynald Yulman, Ghiok Riswoto, Hanhan Husna, Daddy Mulyanto, Dery Fitriadi Ginanjar Redaktur Artistik: Salman Farist Editor Bahasa: Suro Udioko Prapanca Reporter: Jaka Permana, Dani Rahmat Nugraha, Ahmad Sayuti, Doni Ramdhani, Dadi Haryadi, Astri Agustina, Yogo Triastopo, Asep Pupu Saeful Bahri, Fuad Hisyamudin, Yasser Arafat, Rianto Nurdiansyah, Okky Adiana Fotografer: Syamsuddin Nasoetion, Bambang Prasethyo Produksi & Artistik: Sunandar (Koordinator), Tian Rustiana, Harry Santosa, Eri Anwari, Dicky Hendrianas, Sandi Sujana, Roby Yanuardi Kontributor Daerah: Budiyanto (Sukabumi), Asep Mulyana (Purwakarta), Nul Zainul Mukhtar (Garut) Manager Iklan: Ghiok Riswoto Manager Sirkulasi: Eva Hendra Hermawan Pjs Manager HRD: Eva Hendra Hermawan Manager Umum: Aris Sandhi Accounting: Winy Sri Wahyuni IT: Ade Kesuma, Yogi Darusmana, Subhi Sugianto PENERBIT: PT INILAH MEDIA JABAR Alamat Redaksi/Sirkulasi/Iklan: Jalan Terusan Pasteur No 167 Kota Bandung No Telp 022 612 7865 (Hunting), 022 612 7793 (Redaksi), Fax 022 612 7769, Jalan Rimba Buntu No 42 Kebayoran Baru, Jakarta No Telp 021-7222338 Fax 021 7222659. *) isi di luar tanggung jawab percetakan INILAH PRINTING - PT Mulia Kencana Semesta Wartawan Inilahkoran dibekali tanda pengenal dan dilarang menerima dan meminta apapun dari narasumber

A4

Perubahan Subsidi dan 35.000 Pemerintah akan memberikan dana subsidi listrik kepada orang yang benarbenar tidak mampu membayar listrik, bukan menyubsidi jumlah wattnya, tetapi orangnya yang tidak mampu. Subsidi tersebut juga akan diberikan untuk pembangunan fasilitas listrik di Indonesia guna memenuhi kebutuhan listrik nasional. Oleh: Muhammad Razi Rahman

J

umlah Warga Ibu Kota dan sekitarnya pada masa liburan Lebaran kali ini dapat bernapas lega karena PLN Distribusi Jakarta Raya dan Tangerang menjamin pasokan listrik pada Idul Fitri 1436 Hijriah aman. “Beban puncak listrik Jakarta dan Tangerang yang dicapai saat Lebaran diperkirakan menurun daripada hari-hari normal sehingga pasokannya dipastikan aman,” kata General Manager PLN Distribusi Jakarta Raya dan Tangerang Syamsul Huda di Jakarta, Rabu (15/7). Syamsul Huda mengatakan bahwa pemakaian listrik di dua wilayah tersebut memiliki keunikan jika dibandingkan dengan daerah lain karena penggunaan listrik secara besar terjadi pada siang hari, sedangkan di daerah lain kerap terjadi pada malam hari. Kondisi tersebut, kata dia, terjadi akibat banyaknya industri di Jakarta dan Tangerang yang kerap beroperasi selama 24 jam. “Menjelang Lebaran, banyak pekerja mengunjungi daerah asal mereka, ini membuat industri mengurangi dan bahkan berhenti produksi, sehingga listrik diperkirakan menurun hingga 50 persen,” katanya. Penurunan pemakaian listrik itu merupakan kabar yang baik. Akan tetapi, bagaimana halnya dengan rencana pemerintah yang diberitakan akan mengubah pembagian dana subsidi listrik pada

Inilah Rakyat

tahun 2016 sekitar Rp30 triliun menjadi bantuan langsung tunai untuk bidang listrik, pendidikan, dan sosial? “Nanti akan diberikan, baik diberikan tunjangan sekolah, tunjangan sosial, dan juga subsidi listrik,” kata Wakil Presiden RI Jusuf Kalla Jakarta, Selasa (14/7). Menurut JK, pemerintah masih mempertimbangkan pemberian bantuan tersebut apakah secara langsung atau melalui Perusahaan Listrik Negara (PLN). Pertimbangan tersebut, kata Wapres, dilakukan agar dana subsidi tepat sasaran diberikan kepada warga kurang mampu. “Bukan per orang, melainkan per keluarga yang memakai listrik. Hanya orang yang benarbenar tidak mampu membayar listrik yang diberikan subsidi. Itu kan dasar subsidi itu, tidak menyubsidi jumlah wattnya, tetapi orangnya yang tidak mampu,” kata Kalla. Hasil efisiensi subsidi tersebut, lanjut Wapres, juga akan diberikan untuk pembangunan fasilitas listrik di Indonesia guna memenuhi kebutuhan listrik nasional. Senada dengan Jusuf Kalla, Direktur Utama PT PLN Sofyan Basir mengemukakan bahwa pihaknya ingin agar subsidi terkait dengan listrik diberikan langsung kepada orang miskin melalui program kartu bagi orang miskin yang telah dikeluarkan oleh Pemerintah. Dengan demikian, menurut Sofyan, pada 2016 diharapkan subsidi listrik tidak melalui pihak

PLN, tetapi dimasukkan langsung kepada kartu bagi orang miskin. Bila hal itu diterapkan, kata dia, beban subsidi listrik dinilai dapat berkurang hingga sekitar Rp20 triliun-Rp30 triliun per tahun. Selama ini, kata Dirut PLN Sofyan Basir, subsidi diberikan kepada pemakai listrik 450 watt dan 900 watt dinilai tidak efektif karena terbukti tidak mengena seluruhnya kepada orang miskin. Sofyan mengingatkan bahwa jumlah orang miskin sesuai dengan data pemerintah adalah sekitar 15 juta orang. Akan tetapi, ada 44 juta orang yang memakai saluran listrik bersubsidi. “Ini tidak baik dan tidak mendidik bagi masyarakat,” katanya. Dia mengungkapkan bahwa Wapres Jusuf Kalla meminta ide tersebut dapat dibahas secara mendalam. Sebelumnya, Menteri Keuangan Bambang Brodjonegoro akan mengkaji usulan Badan Anggaran DPR RI terkait dengan pemberian subsidi listrik pada tahun 2016 agar lebih tepat sasaran kepada masyarakat kurang mampu yang membutuhkan. “Kami hitung dan kaji dahulu apakah ide itu bisa dijalankan,” kata Menkeu di Jakarta, Selasa (7/7). Badan Anggaran sebelumnya meminta adanya pemberian subsidi listrik yang lebih tepat sasaran, yang bisa diakomodasi dalam RAPBN 2016, karena selama ini realisasinya masih belum efektif menggapai masyarakat miskin. Solusi yang ditawarkan Badan Anggaran adalah menurunkan jumlah rumah tangga miskin yang menerima subsidi listrik dengan daya 450 VA dan 900 VA serta tidak menaikkan tarif listrik bagi pengguna listrik kedua daya tersebut. Saat ini, pemerintah telah memberikan subsidi listrik kepada 44,6 juta pelanggan rumah tangga yang terdiri dari 22,7 juta untuk pengguna 450 VA dan 21,9 juta bagi pengguna 900 VA. Padahal, tidak semuanya berhak mendapatkan subsidi tersebut. Menkeu menyambut baik solusi Badan Anggaran. Namun, pemerintah masih harus membandingkan data jumlah penduduk

miskin dan hampir miskin dengan data pelanggan listrik apabila ide tersebut ingin dijalankan. Menurut dia, usulan ini bisa mewujudkan rasa keadilan dan penghematan anggaran, karena banyak pengguna 900 VA yang ternyata sudah tidak layak mendapatkan subsidi, seperti penghuni apartemen studio dan pemilik rumah toko. Dalam APBN-P 2015, beban subsidi listrik diperkirakan mencapai Rp73,1 triliun atau mengalami peningkatan Rp4,4 triliun dari pagu dalam APBN sebesar Rp68,6 triliun karena adanya perubahan bauran energi serta perkiraan kekurangan subsidi listrik 2014.

Kesiapan 35.000 Megawatt Demikian paparan dari segi pemakai. Namun, bagaimana dari sisi pasokan? Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Sofyan Djalil mengatakan bahwa proyek pembangunan pembangkit listrik yang tergabung dalam program 35.000 megawatt di berbagai daerah secara umum berjalan sesuai dengan yang telah direncanakan. “Dirut PLN Sofyan Basir melaporkan perkembangan yang ada sampai sekarang ‘on track’,” kata Sofyan Djalil usai mengikuti rapat tentang kelistrikan yang dipimpin Wakil Presiden Jusuf Kalla di Kantor Wapres, Jakarta, Selasa (14/7). Namun, menurut dia, memang ada sejumlah hambatan terkait dengan sengketa lahan di sejumlah titik seperti di daerah Halimun (Jawa Barat) yang diharapkan dapat segera diselesaikan. Selain itu, kata dia, terkait dengan permasalahan grid atau jaringan listrik juga disebutkan berjalan sesuai dengan rencana. “Kelihatannya semua ‘on track’,” katanya Rapat yang dipimpin Wapres di Jakarta, Selasa siang itu selain Menko Perekonomian Sofyan Djalil, juga dihadiri antara lain Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Indroyono Soesilo. Kemudian, jajaran menteri yang menghadiri rapat antara lain Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Sudirman Said, Menteri Agraria dan Tata Ruang Ferry Mursyidan

Baldan, serta Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya. Selain itu, rapat tersebut juga dihadiri oleh Kepala Staf Kepresidenan Luhut Binsar Panjaitan dan Direktur Utama PLN Sofyan Basir. Sebelumnya, Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Sudirman Said mengatakan bahwa pihaknya akan menyelesaikan masalah perizinan, yang menjadi salah satu hambatan pembangunan pembangkit listrik 35.000 megawatt, dalam dua bulan. Sudirman Said menjelaskan bahwa pertemuan tersebut merupakan keputusan dari hasil rapat koordinasi antara pemerintah pusat dengan gubernur dan bupati yang berasal dari 16 provinsi dan juga kabupaten di seluruh Indonesia pada hari Kamis (9/7). Sebagaimana diberitakan, perencanaan pembangunan lima sektor, yaitu galangan kapal, pembangkit listrik, sistem air bersih, telekomunikasi, dan sistem kereta api, akan dimajukan sebagai upaya mempercepat realisasi pembangunan pada tahun 2016. Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Indroyono Soesilo kepada wartawan di kantornya, Jakarta, Senin (13/7), mengatakan bahwa lima sektor itu dipilih lantaran realisasinya tergolong sulit sehingga perencanaannya dilakukan lebih awal. Sementara itu, Menteri Perdagangan Rachmat Gobel menyatakan optimistis daya saing industri nasional akan meningkat seiring dengan pemenuhan kebutuhan listrik nasional yang nantinya juga akan meningkatkan daya saing produk Indonesia di pasar global. Menurut Rachmat, keberhasilan mengelola sektor energi dipastikan menjadi kunci untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi. Industri menjadi kuat bergantung pada dua power, yaitu electric power dan manpower. Saat ini, kapasitas listrik terpasang nasional adalah 50.000 megawatt. Pemerintahan Joko WidodoJusuf Kalla memproyeksikan penambahan 35.000 megawatt hingga 2019.(*)

Opini merupakan ruang publik. Kirimkan opini/gagasan pembaca ke e-mail: redaksijabar@inilah.com. Opini bisa disertai foto diri. Keluhan dan saran masalah pelayanan publik, dapat dikirim melalui SMS ke 0821-2143-4830, faks.022 612 7793. Pembaca juga bisa mengirim foto unik ke email redaksi.

Gerakan Satu Juta Rumah dan Satu Pintu

Saling Serobot Bikin Macet

GERAKAN pembangunan satu juta rumah yang dicanangkan oleh pemerintah beberapa tahun lalu, ternyata berdampak positif yakni keinginan beberapa badan usaha milik negara (BUMN) maupun bank BUMN lainnya berlomba-lomba ingin membangun rumah untuk masyarakat berpenghasilan rendah (MBR). Kita patut memberikan apresiasi, tetapi alangkah baiknya jika Kementerian BUMN tetap memprioritaskan pembangunan hunian bagi MBR tetap berada pada Bank BTN, yang memang telah memiliki pengalaman selama 38 tahun dalam membangun RSS/ rumah tapak, di mana pertimbangannya antara lain; Pertama, jika pembangunan perumahan

PERILAKU berkendara sebagian pemudik sebenarnya menjadi faktor penting kemacetan selama arus mudik dan balik, tidak saja tahun ini, tapi juga tahun-tahun sebelumnya. Namun, sepertinya tidak ada perbaikan dari perilaku sebagian pemudik tersebut. Pengalaman saya sendiri saat mudik melalui Jawa Tengah, cara berkendara sebagian pemudik itu membuat kesal, tak hanya saya, tapi juga pengendara lain. Mereka seenaknya dan tanpa rasa malu menyalip, lebih tepatnya menyerobot di celahcelah sempit jarak antarkendaraan, ketika banyak kendaraan lain tertib berbaris hendak melewati jembatan yang mengalami penyempitan jalan. Hal yang sama juga terjadi ketika banyak kendaraan lain mengantre akan

bagi MBR diserahkan kepada BUMN atau bank BUMN di luar Bank BTN, maka harga nilai jual rumah per unit akan merangkak naik. Bisa jadi, harga yang dipasarkan mencapai Rp200 jutaan. Padahal limit harga rumah tapak bagi MBR berkisar Rp120 jutaRp150 juta. Kedua, akad KPR pun akan berbeda yang selama ini ada tenggang rasa dari pihak BTN. Namun, jika diserahkan pada BUMN atau bank BUMN lainnya, maka ada kekhawatiran dari debitur karena pihak bank di luar BTN akan bertindak arogan dalam penagihan cicilan rumah tersebut. Valery Setiawan

menyeberangi rel kereta api. Akibat penyerobotan jalan ini, perang klakson pun terjadi. Lebih parahnya, hal ini berbuntut pada bertambah macetnya antrean kendaraan yang akan menyeberang jembatan atau melintas rel kereta. Hal yang semestinya bisa tak terjadi jika pengendara itu mau antre berbaris. Tapi, memang perilaku ini sudah berurat berakar. Tidak ada pelajaran agar pengendara tertib mengantre. Pun, tak ada sanksi untuk mereka para penyerobot jalan. Memang, pelajaran budaya tertib mahal harganya. Siapa yang bertanggung jawab atas hal ini? Laili Fitriah Puri Depok, Kota Depok, Jawa Barat


A5 Kondisi Tolikara Lebih Kondusif NASIONAL

D

KAMIS, 23 JULI 2015

www.inilahkoran.com

MENTERI Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo memastikan kondisi di Karubaga, Tolikara, Papua, sudah jauh lebih kondusif dan aman seusai insiden Jumat (17/7) lalu.

i Istana Negara, Tjahjo menyampaikan kepastian tersebut. Menurut dia, kondisi di Tolikara sudah tenang. “Saya kemarin satu hari (di Tolikara), tenang tidak ada masalah sampai bertemu dengan semua masyarakat, bersalaman,” kata Tjahjo seusai bersilaturahim dengan Presiden Joko Widodo bersama dengan kabinet kerja, seperti dikutip Antara, Rabu (22/7). Tjahjo menggambarkan, aparat TNI dan masyarakat bergotongroyong membersihkan puing-puing sisa kebakaran. Kemudian, para tokoh lintas agama berdampingan menyaksikan peletakan batu pertama pembangunan mushalla yang tidak sengaja turut terbakar, pada Jumat (17/7). “Kita memang sedang konsentrasi untuk membangun kios, musala supaya perekonomian kembali berjalan,” kata Tjahjo. Selain itu, Presiden Jokowi juga mengingatkan kepada kepolisian untuk tetap mengusut tuntas kasus hukum insiden tersebut. Pada kesempatan yang sama Panglima TNI Gatot Nurmayanto juga mengharapkan agar kejadian ini tak terulang kembali. Gatot berpesan agar antar umat beragama harus saling menghormati dan tetap menjunjung tinggi kebhinekaan, terlebih lagi mengingat bangsa Indonesia merdeka dibangun dan merdeka atas pondasi kebhinekaan. “Jadi bangsa ini dibangun ber-

ANTARA

dasarkan kebhinekaan, nah kebhinekaan ini jangan mau dikoyakkoyak hanya dengan masalah seperti ini dan saya pikir tokohtokoh agama sudah bicara positif, bagaimana kemajemukan tetap kita eratkan untuk membangun bangsa,” ujar Panglima. Usai bersilaturahim dengan sejumlah menteri kabinet Kerja dan pejabat negara di Istana Negara,

Presiden mengumpulkan aparat keamanan dan sejumlah menteri dalam sebuah rapat terbatas untuk membahas peristiwa di Tolikara. Rapat terbatas tersebut meminta penegakan hukum peristiwa di Tolikara dan diharapkan agar dapat berdialog dengan tokoh-tokoh agama, adat dan masyarakat Papua untuk meredam situasi di Tolikara.

ini segera dibangun dan sekarang sudah mulai dibangun mushalla, kemudian ruko-rukonya akan dibangun kembali seperti semula,” kata Panglima TNI. Gatot mengatakan bahwa pihaknya langsung berkoordinasi dengan Pangdam setempat, yang awalnya 70 kios yang terbakar, kemudian ditambah 15 kios lagi untuk memfasilitasi putra daerah agar membuka kios di sana. “Kemudian Mushalla akan dibangun di tanah Koramil atas persetujuan bupati dan ini akan dikerjakan selama satu bulan sudah selesai semuanya. Sehingga ekonomi cepat berputar dan pembangunan dibuat seperti aslinya,” tambah Gatot. (gin)

Kemudian Presiden Jokowi juga menginstruksikan untuk memberikan dana bantuan sebesar Rp1 miliar untuk membangun kembali seluruh fasilitas yang terkena dampak insiden. “Bapak presiden sudah memberikan petunjuk, presiden memberikan bantuan Rp1 miliar dan Tjahjo Kumolo

Gerindra: Reshuffle Kabinet Perlu INILAH, Jakarta - Wacana reshuffle kabinet pemerintahan Presiden Jokowi dinilai sudah tepat. Hal itu guna membenahi kinerja pemerintahan yang selama ini tidak banyak dirasakan masyarakat. Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Fadli Zon mengatakan, perombakan kabinet itu untuk memperbaiki kinerja para menteri yang tidak maksimal menjalankan visi misi pemerintah. “Kalau pendapat kalangan pengamat, reshuffle itu diperlukan untuk meperbaiki delapan bulan ini kinerja pemerintah belum optimal sesuai harapan masyarakat,” kata Fadli, di Gedung DPR, Jakarta, Rabu (22/7). Dia mencontohkan, soal penyerapan anggaran yang masih lemah dan janji-janji poli-

tik yang banyak disampaikan ketika kampanye belum banyak terealisasi. “Kalau pemerintah ingin jalankan program itu maka harusnya punya fokus prioritas dan cari orang terbaik dibidangnya. Kalau orang latar be-

Fadli Zon

lakangnya politik tapi kurang profesional maka itu jadi beban bagi presiden,” jelasnya. Disinggung soal pandangan DPR terhadap kinerja para menteri kabinet kerja, Fadli Zon mengatakan, kinerja menteri yang duduk di Kabinet Kerja belum banyak dirasakan masyarakat. “Kalau mau fair tanya masyarakat, pemerintah adakan survei diam-diam, mana masyarakat yang mendapatkan manfaatnya,” kata Wakil Ketua DPR itu. Sementara itu, sebelumnya Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) menyerahkan sepenuhnya soal reshuflle kabinet kerja yang selama ini hangat dibicarakan elemen masyarakat kepada Presiden Joko Widodo ( Jokowi). “Sikap politik yang kami sampaikan secara

resmi bahwa kami menyerahkan kepada bapak presiden.” katanya Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto di Wisma Kinasi Depok, Selasa (21/7). Namun, kata Hasto, PDI Perjuangansebagai partai rakyat juga melihat sebagaimana aspirasi dari warga yang mengharapkan adanya perbaikan dari sektor ekonomi. “Warga mengharapkan Bapak Jokowi dapat begitu mengharapkan khususnya terkait aspek-aspek ekonomi,sehingga bagi PDIP reshuffle kami serahkan kepada bapak presiden,” jelasnya. Disinggung jika memang ada reshuffle, Hasto mengatakan reshuflle harus berdasarkan kinerja yang jelas. “Jika reshuffle dijalankan harus berdasarkan kinerja yang jelas, dan dilakukan untuk meningkatkan efektivitas dari pemrintahan ini,” tandasnya. (alan jhon/gin)

Jaksa Agung Enggan Komentari Soal Eksekusi Mati INILAH, Jakarta - Jaksa Agung HM Prasetyo mengatakan hingga kini masih menunggu proses hukum pemerintah Philipina untuk melakukan eksekusi terpidana mati asal Philipina Mary Jane Veloso. Mary Jane Veloso meruapakan terpidana mati yang lolos dari eksekusi mati tahap kedua pada April lalu di Nusa Kambangan. Mary Jane hingga kini masih dibutuhkan keterangannya oleh pemerintahan Philpina untuk membongkar kasus perdagangan manusia yang tengah diungkap di Philipina. “Kita belum akan berbicara soal eksekusi mati dulu, Marry Jane masih menunggu proses hukum di Philipina, nanti kita komunikasikan sampai sekarang belum ada beritanya, tentunya kita meng-

NET

Agung HM Prasetyo

hargai apa yang lakukan,” katanya, Rabu (22/7). Sementara untuk pelaksaan eksekusi mati terpidana asal Perancis Serge Ariski Atlaoui setelah PTUN memutuskan menolak gugatannya, kata Prasetyo, hingga kini masih dalam tahapan evaluasi. “Ya nanti akan kita evaluasi lagi eksekusinya kapan apa dimana dan bagaimana ya,”

tandasnya. Diketahui, Majelis Hakim Pengadilan Tata Usaha Negara menolak gugatan yang diajukan terpidana mati asal Perancis Serge Areski Atlaoui soal Keppres Grasi Presiden Joko Widodo. Rencananya Serge akan kembali mencari celah upaya hukum lain. Terpidana mati asal Perancis Serge Areski Atlaoui lolos dari eksekusi mati pada April lalu karena mengajukan gugatan ke PTUN atas penolakan grasi yang dikeluarkan Presiden Joko Widodo. Serge merupakan trpidana mati kasus pabrik ekstasi Cikande, Tangerang yang ditangkap pada November 2005 dan divonis mati di Pengadilan Tangerang pada tahun 2006 karena terbukti dapat membuat ratusan kilo ekstasi setiap harinya. (alan john/gin)

‘Jangan Jadikan Tersangka sebagai ATM’ INILAH, Jakarta - Presiden Jokowi tidak mau mendengar kembali adanya tersangka yang dijadikan mesin Anjungan Tunai Mandiri (ATM) oleh aparat penegak hukum. Pernyataan itu sekaligus pesan kepada jajaran Kejaksaan Agung saat berpidato dalam Hari Bakti Adhyaksa, di Kejaksaan Agung (Kejagung), Jakarta, Rabu (22/7). “Jika mendengar ada aparat hukum melakukan pemerasan atau memperdagangkan perkara atau tuntutan, bahkan menjadikan tersangka sebagai ATM, saya tidak mau mendengar lagi hal tersebut,” kata Jokowi. Menurutnya, momen seperti ini harus dimanfaatkan untuk melakukan refleksi, evaluasi akan kinerja kejaksaan pada tahun-tahun sebelumnya. Sehingga kejaksaan menjadi jauh lebih baik ke depan.

“Di era keterbukaan, Adhyaksa mendapat tantagan yang makin berat. Menjadi institusi penegak hukum yang bersih, yang terpercaya. Rakyat menaruh harapan besar akan penegak hukum yang memenuhi keadilan,” jelasnya. Dia juga mengatakan, Kejagung menjadi garda terdepan dalam pemberantasan korupsi, penegakan hukum yang tepat, efektif, untuk mendukung program pembangunan nasional. “Jangan sampai upaya pemberantasan korupsi dan penegakan hukum membuat pemerintah daerah dan pelaku bisnis tidak berani berinovasi,” ungkapnya. Dalam pemberantasan korupsi, kata Jokowi, kejaksaan meningkatkan komunikasi, sinergi, dan kerjasama dengan KPK dan polri, jadi sudah seharusnya saling bahu memba-

hu bukan saling berhadapan. “Pemberantasan korupsi perlu diperluas dengan menggandeng PPATK, kantor pajak, BPKP. Kejaksaan dapat menjadi lembaga terpercaya khususnya di bidang penegakan hukum,” tutupnya. Jokowi yang menjadi inspektur upacara menyampaikan pesan mengenai pemberantasan korupsi kepada aparat penegak hukum. “Setiap tahun Hari Bhakti Adhyaksa selalu kita peringati. Momen seperti ini jangan hanya seremoni belaka, tapi harus dimanfaatkan sebagai sarana untuk melakukan introspeksi dan evaluasi atas kinerja Kejaksaan pada tahuntahun sebelumnya, sehingga Kejaksaan jauh lebih baik ke depan,” ujar Jokowi. Menurut Presiden Jokowi, rakyat telah menaruh harapan besar terhadap penegakan

hukum yang memenuhi rasa keadilan, termasuk aksi pemberantasan korupsi. Presiden juga menambahkan bahwa kinerja Kejaksaan di era keterbukaan makin berat, sehingga dituntut untuk memenuhi harapan rakyat agar menjadi institusi penegak hukum yang bersih dan adil. “Jangan sampai upaya pemberantasan korupsi dan penegakan hukum membuat pejabat dan pelaku bisnis tidak berani berinovasi bagi pembangunan. Rakyat Indonesia butuh program pembangunan yang sukses,” kata Jokowi. Selain itu, pemberantasan korupsi dan penegakan hukum harus dilakukan demi kepentingan rakyat dan program pembangunan. Untuk itu Presiden Jokowi meminta Kejaksaan agar mampu menyokong terciptanya lingkungan bisnis yang baik

NET

Joko Widodo

di Indonesia, dan membantu birokrat mengembangkan inovasi serta kreativitas dalam pembangunan. “Lakukan perbaikan dari hulu sampai hilir. Reformasi harus dimulai dengan pembenahan integritas. ‘Merit sys-

tem’ harus ditegakkan tanpa kompromi. Hukum berjalan baik di tangan penegak hukum yang baik,” tukas Presiden Jokowi dalam kesempatan tersebut. Kemudian Presiden Jokowi juga meminta Kejaksaan un-

tuk meningkatkan komunikasi dan sinergi dengan Komisi Pemberantasan Korupsi dan Kepolisian RI, diharapkan agar aparat penegak hukum harus saling berdampingan, bukan berhadapan. (alan jhon/gin)


EDUKASI

KAMIS, 23 JULI 2015

Panti Asuhan Al-Qomariyah

Membuka Wawasan Cita-cita Anak

PENGURUS Panti Asuhan AlQomariyah bersama para relawan bahu-membahu berbagi ilmu, serta membuka wawasan anak-anak tentang cita-cita yang dapat mereka raih.

K

main band, jimbe, ataupun yang gemar membaca buku, novel, dan lainnya. Dalam setiap pertemuan anak-anak ini wajib menyetor bacaan yang mereka pelajari selama dua minggu di rumah masing-masing. Setiap kali pertemuan mereka akan tampil di depan teman-teman serta para relawan Panti Asuhan Al-Qomariyah. Setelah tampil, mereka akan dikomentari baik itu dari segi public speaking, konten, cara penyampaian, sejauh mana mereka membaca buku, dan sejauh mereka memahami isi buku tersebut. Pengurus Panti Asuhan Al-Qomariyah Ipah Rosipah menjelaskan, dari hasil komentar yang diberikan, nantinya para juri akan memberikan penilaian berupa stiker kepada anak-anak tersebut. Stiker itu ada yang berbentuk simbol senyum dan tertawa. “Untuk penilaian kita gak pakai skors, tapi pakai smile, dan ketawa. Kenapa kita enggak pakai angka, karena kita enggak mau ngasih label kepada anak-anak itu bahwa dia paling hebat. Ini kegiatannya

mulai jam tiga sore sampai maghrib dan setiap tampil ratarata 15 menit setiap anaknya. Nanti kita hitung berapa smile yang diberikan kepada anak ini,” papar Ipah saat ditemui INILAH, Selasa (21/7). Meski kegiatan ini hanya dilakukan dua minggu sekali, namun respons anak-anak ini sangat baik. Setiap kali kegiatan dilakukan, mereka sangat aktif dan selalu menanyakan pelajaran-pelajaran yang tidak mereka pahami. Ipah menjelaskan, Panti Asuhan Al-Qomariyah sendiri bergerak di bidang pelayanan anak yatim piatu, duafa, dan anak-anak telantar. Tujuannya, tentunya untuk membantu mereka yang ingin bermain,

“Story telling di panti asuhan ini sangat bermanfaat bagi anakanak. Biasanya kegiatan di panti asuhan terbatas pada pemberian santunan uang, makanan, ataupun pengajian. Semoga ini menjadi contoh.”

“Saya merasa Panti Asuhan Al-Qomariyah tidak seperti panti asuhan karena suasananya seperti keluarga, saya dan anak-anak di sini punya ikatan emosi yang kuat. Mereka juga terlihat bahagia.”

TUTUR KATA

“Panti Asuhan AlQomariyah membawa nuansa berbeda. Pengurusnya berjiwa muda, anak-anak ceria dan have good public speaking, program-programnya juga kreatif dan selalu punya misi sosial.” Ajruni Wulandestie Arifin Relawan

Deddy Chandra Wirausaha

Jasmine Lie Siswa SMA Santa Angela

belajar atau hanya sekadar mencari teman yang seusianya. “Karena di daerah Margahayu itu jarang sekali kayak tempat rumah belajar, perpustakaan, tempat makan gratis untuk anak-anak,” katanya. Selain merawat dan membina anak-anak asuh, panti ini kerap menjadi tempat anakanak warga di seputaran Margahayu Raya beraktivitas. Sekadar bermain, ikut belajar, makan, dan kegiatan apapun yang mereka suka selama itu positif. Ipah Saripah menjelaskan, panti ini didirikan karena para pendirinya memang menyukai anak-anak. Baginya memberikan pendidikan kepada anakanak tak ubahnya memelihara tunas yang kelak akan bertum-

A6

Membangun Hubungan Emosional yang Baik

FOTO-FOTO : ISTIMEWA

Oleh : Okky Adiana

epedulian anakanak muda ini patut diacungi jempol. Bagaimana tidak? Pengurus Panti Asuhan Al-Qomariyah dan sejumlah relawan dari berbagai perguruan tinggi di Kota Bandung ini bekerjasama mengurus dan berbagi ilmu dengan anakanak asuh di Panti Asuhan AlQomariyah. Panti Asuhan Al-Qomariyah yang didirikan pada 2005 di Jalan Saturnus Utara 17/1 Margahayu Raya Kota Bandung, kini memiliki 11 anak asuh. Mereka berasal dari berbagai daerah seperti, Bandung, Garut, dan Tasikmalaya. Usia anak-anak inipun terbilang belia, mulai dari tingkat pendidikan SMP sampai dengan usia 18 tahun. Anak-anak ini kerap melakukan berbagai kegiatan yang diadakan Panti Asuhan Al-Qomariyah. Pengelola panti memiliki satu kegiatan yang dinamakan Ekspresi Kata, di mana kegiatan ini mewadahi bagi anak-anak yang memiliki bakat khusus. Misalnya senang berceramah dan ingin menjadi ustaz, senang story telling, pe-

www.inilahkoran.com

buh. “Kita mau jadikan mereka apa saja juga bisa, karena tunas awalnya ada di anak-anak,” ucapnya. Panti Asuhan Al-Qomariyah tidak menargetkan berapa lama anak-anak tinggal dan belajar bersama mereka. Panti ini membebaskan jika sewaktu-waktu orang tua atau sanak saudara mereka ingin mengambil kembali anak-anak tersebut. “Panti ini bukan tempat permanen bagi anak-anak. Kalau ada orang tua yang sudah sanggup mengurus anakanaknya kembali, kita dengan sangat terbuka mempersilakan orang tua itu mengambil dan mengasuh kembali anaknya,” ujarnya. (rey)

HADIRNYA Panti Asuhan Al-Qomariyah tak hanya menjadi berkah bagi anakanak yatim piatu, duafa, dan anak telantar. Lembaga ini rupanya menjadi magnet tersendiri bagi sebagian mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di Kota Bandung. Mereka sengaja datang untuk menyumbangkan tenaga, pikiran, ide, dan lainnya. Beberapa anak muda ini berasal dari Universitas Pasundan (Unpas), Telkom University, dan Universitas Jendral Ahmad Yani (Unjani). Meski berbeda kampus, namun mereka bergabung menjadi satu dengan tujuan sama, yaitu mencerdaskan anak-anak yang kurang mendapat pendidikan layak serta menggali kreativitas mereka. Relawan Panti Asuhan Al-Qomariyah Harris Budiman Nugraha mengaku, bahagia bisa bergabung dan membantu anak-anak di panti tersebut. Meski baru setahun bergabung tapi banyak pengalaman yang dia dapatkan, misalnya mendapatkan ilmu-ilmu baru, memperbanyak teman, dan yang pasti memiliki aktivitas positif. “Awalnya jujur saja, saya tidak tertarik menjadi relawan. Saya baru pertama kali aktif di panti dan sebenarnya saya paling takut masuk

panti, soalnya dari sisi agama belum begitu sempurna. Saya masuk panti ini ada dorongan dari hati saja,” ujar Harris Budiman Nugraha, saat ditemui INILAH di Panti Asuhan Al-Qomariyah, Jalan Saturnus Utara 17/1 Margahayu Raya Kota Bandung, Selasa (21/7). Dia mengatakan, Panti Asuhan Al-Qomariyah salah satu tempat yang bagus karena mendukung anakanaknya menggali kreativitas dan cita-cita yang mereka inginkan. Mereka yang berkecimpung di Panti Alqomariyah juga memiliki hubungan emosional tinggi, baik itu relawan dan anak-anak, pengurus dan anak-anak bahkan dengan beberapa orang tua mereka sekalipun. “Menurut saya hubungan kekeluargaannya itu sangat bagus. Di setiap kegiatannya itu sangat mencair dan tidak kaku. Jadi kalau melakukan sesuatu saat kegiatan itu enak antara relawan dan anak-anak,” jelasnya. Mahasiswa Unjani ini mengungkapkan, dari segi fasilitas Panti Alqomariyah masih butuh banyak bantuan. Salah satunya, buku-buku di perpustakaan. “Soalnya banyak anak-anak yang main ke perpustakaan itu. Kalau ada tambahan buku kan, anak-anak bisa belajar juga di situ dan menambah wawasan mereka,” katanya. (okky adiana/rey)


NEWS+

KAMIS, 23 JULI 2015

... 57 TEWAS DI JALUR MUDIK > Sambungan A1 “Data lakalantas H-7 hingga H+4 pada Operasi Ketupat Lodaya 2015 dibandingkan 2014, jumlah kejadiannya mengalami penurunan sebesar 48 persen,” kata Sugihardi. Sementara itu, dua bus jurusan Sukabumi-Bandung bertabrakan di ruas Jalan Sukabumi-Cianjur, tepatnya di Kampung Pasar Rebo Cirumput Kecamatan Sukaraja Kabupaten Sukabumi, Rabu (22/7) sekitar pukul 17.30 WIB. Tak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Hanya saja sejumlah penumpang dan sopir mengalami cedera. Para korban dievakuasi ke RSUD Syamsudin Kota Sukabumi dan RS Hermina. Selain itu dampak tabrakan bus Rencana Jaya AC dengan Restu Jaya sempat membuat arus lalu lintas tersendat hingga mengakibatkan kemacetan panjang. Sejumlah anggota Polsek Sukaraja dan Polres Sukabumi Kota sudah di tempat kejadian perkara (TKP). “Korban yang terdata sementara ada 13 orang, di antaranya 12 orang cedera ringan dan 1 cedera berat. Semuanya sudah di evakuasi ke rumah sakit,” kata Kepala Polsek Sukaraja Kompol M Nurul kepada INILAH, Rabu (22/7). Nurul mengatakan, penyebab kecelakaan masih dalam proses penyelidikan dan penyidikan Satuan Lalu Lintas Polres

Sukabumi Kota. “Sejumlah saksi mata di TKP sudah dimintai keterangan anggota Sat Lantas. Sekarang perkaranya langsung ditangani Satlantas Polres Sukabumi Kota” ujar dia. Akhir Pekan Dinas Perhubungan Kabupaten Bandung memperkirakan arus balik Idul Fitri akan terjadi pada akhir pekan ini. Karena hingga H+5 pada Rabu (22/7), jumlah kendaraan yang melintas dari timur menuju barat baru 637.841 kendaraan. Artinya masih ada selisih cukup besar dari jumlah kendaraan selama arus mudik dari barat ke timur sebanyak 1.071.389 kendaraan. Petugas Posko Pemantau Nagreg Dishub Kabupaten Bandung Ruddy Heryadi mengatakan, berdasarkan pengalaman tahun lalu, perbandingan arus balik bisa dilihat pada jumlah kendaraan selama arus mudik. Dari data yang dihimpun, sejauh ini belum seluruh kendaraan yang kembali dari kampung halamannya melalui jalur selatan, Nagreg, terutama dari wilayah timur. “Sekitar 400.000 kendaraan lagi yang mungkin masih belum melintas ke sini,” kata Ruddy, Rabu (22/7). Ruddy mengatakan, meski H+4 atau Selasa (21/7) volume kendaraan di kawasan Nagreg meningkat selama arus balik, tak menutup kemungkinan

beberapa hari ke depan akan terjadi peningkatan. Apalagi, menjelang hari pertama masuk sekolah pada Senin (27/7) mendatang. “Bisa jadi para pemudik akan mulai bergerak pada hari Sabtu atau Minggunya dari timur ke barat. Makanya, puncak arus balik atau adanya kenaikan volume kendaraan secara signifikan terjadi selama dua hari itu,” ujarnya. Disinggung jumlah kendaraan pada H+5, Ruddy mengatakan, hingga siang tercatat 25.000 kendaraan mulai dari roda empat, roda dua, serta bus melintasi jalur selatan melalui lingkar Nagreg Cileunyi. Sejauh ini dari beberapa pantauan CCTV serta personel yang disiagakan, arus lalu lintas masih dalam kondisi normal. Tak ada titik kepadatan di Jalan Raya Garut-Bandung itu sejak pagi. “Kami juga terus berkoordinasi dengan aparat kepolisian untuk mengurai kepadatan jika volume kendaraan dari timur mulai meningkat,”katanya. Sementara itu, akibat kurangnya armada bus dari sejumlah Perusahaan Otobus (PO) calon penumpang di terminal Cileunyi, Kabupaten Bandung, sempat telantar hingga lebih dari empat jam. Ratusan penumpang yang rata-rata hendak kembali keperantauan di Jakarta terpaksa berdiri dan menunggu

ditengah terik matahari. Mereka juga mengeluhkan buruknya pelayanan di terminal tersebut. Firman (32), seorang pemudik asal Jatinangor yang hendak ke Jakarta berharap segera ada perbaikan pelayanan kepada para penumpang yang dilakukan pengelola terminal dan perusahaan bus. Selain itu penambahan armada saat arus mudik dan balik juga sangat penting guna mengantisipasi terjadinya lonjakan penumpang seperti saat ini. “Yah harusnya kalau musim mudik dan balik seperti sekarang armadanya ditambah. Fasilitas terminal juga harus dibenahi, karena disini susah sekali cari tempat berteduh,” katanya. Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Jawa Barat Dedi Taufik mengaku sudah menyiapkan bus tambahan. Hal tersebut, kata dia, sudah dikomunikasikan dengan seluruh perusahaan otobus memasuki arus mudik dan balik di Hari Raya Idul Fitri 1436 Hijriah. Ini merupakan upaya pemerintah dalam mengakomodasi para penumpang. “Lonjakan itu pasti ada. Penambahan angkutan juga sudah dilakukan. Kalau persoalan lambannya kendaraan datang karena permasalahan teknis sehingga terjadi penumpukan penumpang yang akan kembali ke kampung halaman,” ujarnya. (gin)

... Sejumlah PNS KBB Pulang Lebih Awal > Sambungan A1 Hanya dinas-dinas pelayanan saja yang masih tetap bertahan hingga sore hari. Kondisi ini berbeda pada pagi harinya. Kehadiran para PNS Kabupaten Bandung Barat (KBB) pada hari pertama kerja, justru cukup memuaskan Wakil Bupati Bandung Barat Yayat T Soemitra. Kesimpulan sementara pada pagi hari, para PNS ini kehadirannya mencapai 90%. Mereka terlihat aktif, sigap dan siap melayani dengan setulus hati. “Kalau lihat kehadiran hari ini, saya puas. Kalau dirataratakan mencapai 90%. Ada peningkatan dibanding tahun lalu,” ujar Yayat. Sementara yang tidak hadir menurutnya cukup beralasan. Mereka ada yang cuti atau sebagian lagi sedang bertugas di lapangan, seperti di Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informasi (Dishubkominfo). Dia menyatakan, agar ada efek jera bagi PNS yang mangkir kerja, Pemkab Bandung Barat telah memberlakukan pemotongan TPP. Bahkan jika memungkinkan, pemotongan TPP diperbesar agar mereka lebih bertanggungjawab terhadap tugasnya selama ini. “Saya lebih berharap, mereka yang rajin tidak terganggu dengan rekannya yang malas. Makanya TPP ini diberikan sesuai dengan persentase kehadiran,” tegasnya. Dia juga mengemukakan, dari sekian pejabat eselon 2 yang terlambat kehadirannya Kepala Dinas Pertanian, Perkebunan dan Kehutanan (Distanbunhut) Ida Nurhamidah. Sementara pejabat eselon 2

lainnya, sejak apel pagi hingga sidak masih bertahan di kantor masing-masing. Mengomentari tentang kehadiran para PNS karena kekhawatiran disidak, dia mengatakan, jika memungkinkan besok pihaknya akan kembali menggelar sidak. Namun dia berharap para PNS ini bekerja lebih baik, disiplin, profesional dan penuh ketulusan mengabdi pada negeri. “Saya harapkan mereka (PNS) lebih bertanggungjawab terhadap tugas dan fungsi (tufoksi)-nya, bukan hadir di kantor karena takut disidak,” tandasnya. Sebelumnya diberitakan INILAH, sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bandung Barat (KBB), Maman S Sunjaya mengingatkan, para PNS ini untuk tidak menambah waktu libur lebaran. “Semua harus ikut apel dan datang tepat waktu. Kalau tanpa alasan tidak hadir, akan ada sanksi berjenjang,” ujar Maman. Para PNS ini telah diberikan cuti bersama hari raya idulfitri selama 4 hari sejak lebaran lalu. Waktu libur tersebut sudah cukup untuk melaksanakan hari raya idulfitri. Dia meminta seluruh PNS agar masuk kerja sesuai aturan. Tidak ada alasan bagi PNS untuk membolos kerja hanya karena alasan terjebak macet pada arus balik lebaran. “Hari pertama masuk kerja besok, sesuai aturan, semuanya harus sudah masuk. Bila tidak masuk seperti karena sakit, wajib ada surat keterangan sakit dari dokter,” kata Maman. Di Kota Bandung, Wali Kota Bandung Ridwan Kamil melakukan inspeksi mendadak (si-

dak) ke beberapa dinas di hari pertama kerja Pegawai Negeri Sipil (PNS), Rabu (22/7). Orang nomor satu di Kota Bandung ini meminta agar kepala dinas melakukan rekap kehadiran PNS pascahari raya lebaran 1436 Hijriah. “Relatif baik ya, secara umum. Gedung pelayanan juga sudah mulai,” kata pria yang akrab disapa Emil itu seusai melakukan sidak. Kendati begitu, Emil yakin di hari pertama kerja masih ada PNS membolos. Untuk itu, dia meminta kepala dinas mau bersikap tegas dengan memberikan sanksi. “Ada juga yang cuti tambahan. Nah kalau yang tidak masuk nanti dikenai sanksi administrasi, karena masalah disiplin,” ucapnya. Pada sidak, pria berkacamata ini tak hanya meminta rekap kehadiran serta ketegasan sanksi. Dia memberikan motivasi saat melakukan sidak ke Diskar lantaran dedikasinya selama hari raya. “Di diskar tadi saya kasih motivasi, karena mereka tidak libur. Jadi selama lebaran kemarin banyak terjadi kebakaran, bahkan ada anggotanya yang terkena musibah kita beri semangat,” tandas dia. Seperti diketahui PNS kembali melakukan aktivitas setelah menjalani libur kerja, Kamis (16/7). Emil melakukan sidak ke beberapa lokasi yakni, BPPT, DBMP, Distarcip, Diskar dan Disdukcapil. Sementara itu, Wakil Gubernur Jabar Deddy Mizwar melakukan sidak ke Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) Provinsi Jawa Barat di Kota Bandung, Rabu (22/7).

Sidak diawali ke Gedung Samsat Bandung Timur yang berada dalam kawasan Dispenda Jabar. Di sana Wagub Jabar sempat berdialog dengan warga yang akan membayar pajak STNK kendaraan bermotornya. “Kenapa enggak ke ATM saja bayarnya,” tanya Wagub Jabar Esa, salah seorang warga di Samsat Bandung Timur. “Ini kan sudah lima tahun STNK-nya. Mau habis terus harus cek fisik juga. Jadi harus datang ke sini pak,” ujar Esa menjawab pertanyaan Wagub Jabar. Samsat Bandung Timur sendiri melayani pembayaran pajak kendaraan bermotor (PKB), bea balik nama kendaraan bermotor (BBNKB) dan Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan (SWDKLLJ). Wagub juga bertanya kepada warga apakah layanan di samsat tersebut sudah nyaman dan sesuai harapan warga.Selain itu, pria yang akrab disapa Demiz itu juga meminta Dispenda Jawa Barat menambah pendingin udara di Samsat Bandung Timur. “Kursi sudah bagus, warga atau wajib pajak tadi bilang layanannya sudah ok. Tinggal nambahin pendingin udara saja. Bisa AC atau kipas duduk, biar tambah adem di sini,” kata dia. Alasan orang nomor dua di Jawa Barat melakukan sidak ke Dispenda Jabar karena ingin memastikan pelayanan publik berjalan pada hari pertama usai libur Lebaran 2015 ini. “Ini kan layanan publik dan harus dipastikan warga terlayani. Makanya kita sidak ke sini,” kata dia. (fuad hisyamudin/ yogo triastopo/ant/gin)

... Indonesia Raih The Best Pavilion 2015 > Sambungan A1 Selain sate ayam dan rendang, antrean pengunjung juga dipuaskan dengan berbagai panganan ringan khas Indonesia seperti bakwan jagung, pisang goreng dan lumpia goreng. Bertempat di sebelah paviliun kuliner, ada “Wonderful Indonesia” dengan nuansa merah-putih menjadi tema paviliun budaya dan wisata Indonesia dilengkapi dengan gamelan “peking” dan “saron”. Ini merupakan koleksi

gamelan Jawa milik KJRI Vancouver yang mengundang keingintahuan pengunjung untuk mencoba belajar memainkannya. KJRI Vancouver memberikan edukasi mengenai Indonesia, promosi destinasi wisata dan tekstil Nusantara dengan menggandeng pengusaha batik, handicraft dan importir produk makanan Indonesia. Tahun ini, panitia mencatat lebih dari 90 ribu pengunjung yang datang di Surrey, Vancouver dan sekitarnya

meramaikan tempat berlangsungnya acara. Festival sendiri diikuti 41 negara dan entitas yaitu Afghanistan, Barbados, Kanada, Tiongkok, Kolombia, Cwenengitel (suku bangsa pertama Kanada), Ekuador, dan El Salvador. Selain itu, Inggris, Fiji, Ghana, Yunani, Guatemala, Hong Kong, India, Indonesia, Iran, Jamaika, Kenya, Lebanon, Metis (suku bangsa pertama Kanada), Meksiko, Maroko, Nepal, Nigeria, Pakistan, Palestina, Peru, Filipina, Rusia, Skotland-

ia, Spanyol, Afrika Selatan, Taiwan, Thailand, Togo, Tonga, Turki, Ukraina, Vietnam. Surrey Fusion Festival pertama kali berlangsung pada 2008 diikuti 22 peserta. Setiap tahun pesertanya terus meningkat pada penyelenggaraan selanjutnya hingga kini menjadi festival terbesar di BC. Pada 2014, festival itu meraih penghargaan “Best Festival” di ajang Special Event Magazine Gala Awards Competition di Nashville, Tennessee. (gin)

www.inilahkoran.com

A7

... Mendesak, Pembangunan Tol Cileunyi-Tasikmalaya > Sambungan A1 Antisipasi kemacetan semakin sulit saat mudik dimana jumlah kendaraan yang bergerak meningkat pesat. Menurutnya, kemacetan di jalur utara mulai teratasi dengan keberadaan Tol Cipali. Tapi hal ini tidak terjadi di jalur selatan. Karena itu, kebutuhan tol Cileunyi-Tasikmalaya sudah sangat mendesak demi mengurai kemacetan di jalur selatan. “Sudah sangat mendesak. Tol Cileunyi-Tasikmalaya harus segera dibangun demi memperlancar arus kendaraan terutama saat momen mudik,” ujarnya kepada wartawan, Rabu (22/7). Dia menjelaskan, jalur selatan tidak bisa mengandalkan Lingkar Nagreg yang hanya memiliki panjang 3,7 Km dan Lingkar Gentong 1,7 Km. Keduanya belum cukup mencegah kemacetan. Hal ini terlihat saat mudik 2015 dimana terjadi kemacetan mulai dari Cileunyi, Nagreg hingga Garut dan Tasikmalaya. Kemacetan panjang juga terjadi di daerah Gentong.

“Tasikmalaya-Limbangan (Garut,red) ditempuh hingga 2 jam. Padahal, normalnya 30-1 jam. Karena itu, Tol CileunyiTasikmalaya akan menjadi solusi jangka menengah-panjang,” katanya. Selain untuk momen mudik, Tol Cileunyi-Tasikmalaya juga sangat bermanfaat untuk mendorong pertumbuhan ekonomi di wilayah timur. Dia menilai potensi yang dimiliki wilayah timur belum tergarap optimal akibat keterbatasan infrastruktur, salah satunya dari ketersediaan akses jalan bebas hambatan. “Tol Cileunyi-Tasikmalaya juga akan sangat bermanfaat sebagai trigger perekonomian di wilayah timur Jabar,” katanya. Lebih lanjut Dedi mengatakan pihaknya telah melakukan feasibility study (FS) sejak 2014 lalu. Tol ini memiliki panjang sekitar 60 Km dan akan terbagi 3 trase. Namun demikian, belum ada tahap lain lagi yang telah dilakukan. Rencananya, kebutuhan pembebasan tol akan dianggarkan pada APBD Per-

ubahan 2015. “Kami harap pemerintah pusat juga ikut mendukung dan berbicara demi mempercepat pembangunan Tol Cileunyi-Tasikmalaya,” pungkasnya. Anggota Komisi III DPRD Jabar Herry Dermawan mengatakan, pasokan ayam untuk Jabar terpusat dari wilayah priangan timur seperti Ciamis dan Pangandaran. Namun pasokan tersebut kerap tersendat akibat kemacetan di Gentong dan Malangbong. Kemacetan membuat waktu tempuh pengiriman ayam menjadi semakin lama. Idealnya, kegiatan pengiriman hanya memakan waktu sekitar 3 jam namun akibat kemacetan menjadi 6 jam. Waktu pengiriman yang semakin lama ini membuat berat ayam menjadi susut hingga 10% dari berat awal sekitar 1,5 kg/ekor. Demi mencegah kerugian, pelaku akan menaikan harga jual daging ayam. “Seharusnya distribusi diperlancar supaya harga ayam tidak naik,” pungkasnya. (dadi haryadi/gin)

... Tiga Jenis Kepahitan Hidup > Sambungan A1 Sehingga berkata, “cukuplah hidup ini sekali saja,” maupun beranggapan kalau hidup itu hanya di dunia, dan meragukan akhirat. Jangan pesimis, saudaraku. Tetaplah tenang dalam menghadapi kepahitan. Karena, “Kami pasti akan menguji kamu dengan sedikit ketakutan, kalaparan, kekurangan harta, jiwa, dan buah-buahan. Dan sampaikanlah kabar gembira kepada orang-orang yang sabar, yaitu orang-orang yang apabila ditimpa musibah, mereka berkata ‘Innâ lillâhi wa innâ ilaihi râji’ûn’. Merekalah yang memperoleh ampunan dan rahmat dari Tuhan mereka, dan merekalah orang-orang yang mendapat petunjuk.” (QS. alBaqarah [2]: 155-157). Bersabar dan yakinlah kepada-Nya. Kita semuanya ciptaan dan milik Allah SWT. Tidak ada yang perlu kita risaukan. Dan, bagi saudara yang merasa belum pernah menemui kepahitan dalam hidup ini, maka bersiaplah. Karena kepahitan yang sedikit itu sudah pasti akan disentuhkan kepada kita. Tetapi jangan takut. Sebab semuanya sudah diukur, dan sebetulnya kepahitan itu adalah kabar gembira bila kita bersabar. Nah, saudaraku, ada tiga jenis kepahitan yang saya pahami. Yang pertama, kepahitan yang memang sudah ditentukan oleh Allah ketika kita masih di kandungan ibu. Ibarat kita sekolah, kepahitan ini seperti jadwal ujian yang sudah ditentukan. Misalkan kita bakal kecopetan tanggal sekian. Oleh sebab itu, sikapilah dengan baik dan tenang. Mungkin ada di antara saudara yang sedang membaca bertanya, bisakah jadwal ujian yang telah ditentukan ini ditolak? Maka tolaklah dengan sedekah dan doa. Tapi kalau saudara sudah bersedekah dan berdoa, ujian itu tetap terjadi, maka yakinlah bahwa pasti itulah yang terbaik menurut Allah Yang kedua adalah kepahitan buah dari keburukan kita sendiri. Kalau yang pertama ibarat jadwal ujian, maka yang ini ibarat tugas atau PR akibat kita berbuat kesalahan. Cara menyikapinya dengan bertobat. Periksalah diri kita, dosa apa yang telah menjadi pengundang masalah maupun musibah. Sesali dan mengaku kepada Allah SWT. Jadi, tidak cukup dengan tenang saja. Jangan juga malah sibuk memeriksa dosa orang lain atau mencari-cari kambing hitam. Misalkan kita kecopetan. Antara kita dan si copet punya urusan masing-masing dengan Allah. Si copet mengambil dompet kita itu digerakkan oleh Allah, bukan keinginan dia. Dia hanya petugas yang membuat kita kehilangan. Mungkin dia memang punya niat jahat. Dan

kita menjadi bagian terwujudnya niat buruknya itu. Dia dapat dosanya, kita dapat cobaannya. Oleh sebab itu, kita harus fokus bertanya pada diri kita sendiri, dosa apa yang sudah kita lakukan sehingga si copet mengambil punya kita? Terus periksa, dan bertobat. Kalau kita sibuk memikirkan copetnya dan tidak bertobat, nanti bisa didatangkan lagi copet yang lain oleh Allah. Karena pengundang masalahnya masih kita pegang. Mari kita fokus pada dosa kita sendiri yang telah mengundang, supaya kita jadi untung, yaitu bisa tobat terus. Contoh lain. Misalkan kita bekerja sama dalam sebuah bisnis. Kemudian rekan bisnis ternyata menipu dan tidak mau mengembalikan uang. Maka jangan sibuk mencari akal, bagaimana agar dia bayar. Tapi carilah akal, bagaimana agar kita ingat dengan dosa kita sendiri dan segera bertobat. Kalau kita ingatnya pada yang menipu, cuma akan membuat jengkel dan gelisah. Atau mungkin malah jadi naksir, dan kita ditipunya lagi. Lebih baik mengingat dosa-dosa kita sendiri. Nanti kalau kita sudah bertobat, ada waktunya dia bayar, dan menanti sampai waktunya itu kita tetap akan tercukupi dari mana saja. “Siapa yang bertakwa kepada Allah niscaya Dia akan membukakan jalan keluar baginya, dan Dia memberinya rezeki dari arah yang tak disangka-sangkanya.” (QS. ath-Thalâq [65]: 2-3). Jadi, tolong saudaraku. Kalau saudara sedang punya masalah, jangan sok perkasa dengan tidak tidur siangmalam untuk memecahkan persoalan. Tapi perbanyaklah mengingat dosa yang sudah kita perbuat, dan menangislah bertobat. Bukan menangisi masalah. Yang saya pahami, kita diperintahkan untuk bertakwa, dan tobat itu bagian dari takwa. Nanti Allah yang akan membimbing kita menyelesaikan masalah apa pun yang kita hadapi itu. Dan yang ketiga adalah kepahitan yang diberikan Allah untuk mengangkat derajat. Rasulullah saw bersabda, “Sesungguhnya seseorang yang akan diberi kedudukan yang tinggi di sisi Allah, sedangkan ia tidak dapat mencapai amal itu dengan amalnya, maka Allah terus-menerus mengujinya dengan kesulitan dan kesusahan yang ia tidak menyukainya, sehingga ia dapat mencapai kedudukan tinggi tersebut.” Misalkan ada orang yang sudah kena banyak ujian. Sebetulnya dosa-dosanya sudah bersih, tetapi Allah masih ingin mengangkat dia naik. Dan karena ibadahnya belum cukup, maka dia diuji lagi dan lagi, untuk menambah pahalanya, sehingga mencapai kedudukan yang tinggi di sisi Allah. Pastinya, kesusahan

yang disentuhkan padanya adalah yang tidak disukainya. Karena pahalanya yang belum cukup nanti akan ditambah dengan pahala sabar. Jadi, antara ujian penggugur dosa dan ujian yang meningkatkan derajat, itu bentuknya bisa sama tapi berbeda rasanya. Seperti saudara-saudara kita di Jalur Gaza. Tekanan di hatinya berbedabeda. Walaupun, misalnya, mereka tinggal di satu rumah yang sama, dan di atas rumah itu berseliweran pula bom yang sama. Ada yang sangat tegang atau takut. Dan ada juga yang tenang saja karena dia yakin dunia ini cuma tempat mampir. Dia tenang karena merasa sudah dekat dengan malaikat ketika bom sudah di atas genteng. Bagi yang tenang, berarti akan dinaikkan oleh Allah menjadi syuhada. Sedangkan yang tidak tenang, berarti rasa tegang atau takutnya itu sebagai penggugur dosa. Oleh karena itu, kalau ada orang yang terus-menerus diberi kepahitan, tapi dia tetap sabar dan tenang, nanti derajatnya di sisi Allah bisa naik. Tapi kalau dia masih takut, gelisah atau galau, maka itu baru sebagai penggugur dosa. Dan, selain sabar dan tenang, juga tidak GR. Nanti bisa jadi ujub atau riya’. Kita merasa mau naik derajat, tapi raut muka sepertinya malah menurun. Tidak ada kepentingan untuk mengekspos, dan tidak pula dibutuhkan pengakuan orang. Jadi, setelah saudara membaca tulisan ini, kita tidak perlu merasa maupun bercerita, misalnya: “Allah ingin menaikkan derajat saya.” Padahal kita bertobat pun belum. Jangan berpura-pura tenang supaya disegani dan dipuji orang. Mari kita bertobat saja, karena Allah Mahamengetahui. Nah, saudaraku, dari tiga jenis kepahitan yang telah dikemukakan, kira-kira masih perlukah kita merasa pesimis di tempat mampir ini? Sungguh tidak perlu. Dan saat kita disentuh oleh suatu kepahitan, maka marilah kita menangisi dosa-dosa yang sudah kita lakukan, dan kita bersabar. Benar-benar tanamkan dalam diri kita, bahwa “Sesungguhnya kita berasal dari Allah, dan sungguh kita akan kembali kepada-Nya.” Semoga Allah SWT meridai kita pada hari habisnya waktu kita untuk mampir di dunia ini. Yang bisa kapan saja, di mana saja, dan dengan cara apa saja. Dan semoga kita diperkenankan berjumpa dengan Dia Yang Mahapencipta dan Pemilik Seluruh Alam ini. “Maka siapa yang mengharap pertemuan dengan Tuhannya, hendaklah dia mengerjakan kebajikan, dan janganlah dia mempersekutukan dengan sesuatu pun dalam beribadah kepada Tuhannya.” (QS. al-Kahf [18]: 110). (*)


A8 Mendagri: 4 Istri Maju Juga Boleh PILKADA

KAMIS, 23 JULI 2015

www.inilahkoran.com

ANTARA

DISKURSUS politik dinasti tetap bergulir meski putusan MK telah menghapus peraturan terkait yang tercantum di UU Pilkada. Isu istri eks Bupati Kediri yang hendak maju Pilkada juga sempat menjadi perbincangan terkait langgengnya politik dinasti.

N

amun Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo menyatakan tak masalah apabila istri eks Bupati atau bahkan istri Kepala Daerah yang sudah menjabat maju Pilkada. Ini karena memang tak ada lagi yang melarang. Bila perlu empat istri sekaligus, bila punya, maju Pilkada juga tak masalah. “Nggak ada aturan. Kalau memang mau istri empat, kalau agama membolehkan, empat istri maju semua ya boleh,” kata Tjahjo di Kantor Kemendagri, Jalan Medan Merdeka Utara, Rabu (22/7). Terlebih, putusan MK sudah membolehkan. Maju jadi calon kepala daerah merupakan hak asasi warga negara. “Hak asasi lho. MK kan dasarnya hak asasi,” ujar mantan Sekjen PDIP ini. Menurutnya, yang terpenting bagi calon kepala daerah adalah kemampuan dalam kepemimpinan. Soal hubungan kekerabatan, itu tidak jadi soal. “Jangan lihat soal istri, anak, suami, ayah, atau mertua. Setiap warga negara kalau dia mampu memimpin ya boleh-boleh saja,” kata Tjahjo. Jadi menurutnya tak perlu

peraturan-peraturan lanjutan untuk membatasi politik dinasti. Kekuatan politik dinasti di suatu daerah juga tak perlu dikhawatirkan bakal mendominasi pencalonan Pilkada, misalnya kekhawatiran di suatu daerah bakal ada satu calon saja karena yang lainnya tak punya peluang menang. Pada kesempatan yang sama, Tjahjo menginstruksikan seluruh kantor pemerintahan dan sekolah untuk kembali rutin menggelar upacara bendera setiap Senin guna meningkatkan rasa nasionalisme. “Saya sudah koordinasi dengan Mendikbud bahwa kantor pemerintah mulai dari pusat sampai kelurahan harus ada upacara bendera setiap Senin, harus ada penghormatan kepada bendera merah putih, menyanyikan Indonesia Raya dan membaca teka Pancasila,” kata Tjahjo di Jakarta, Rabu. Ketentuan tersebut akan dituangkan melalui surat edaran yang disampaikan kepada seluruh kantor pemerintahan di pusat dan daerah, serta kepada Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Anies Baswedan) untuk diteruskan ke seluruh sekolah. “Mendikbud sudah setu-

Jangan lihat soal istri, anak, suami, ayah, atau mertua. Setiap warga negara kalau dia mampu memimpin ya boleh-boleh saja. ju untuk buat SE serupa bagi SD, SMP, SMA dan sekolah kejuruan, semua harus upacara. Jangan sampai kita melupakan

Sekda Bali Tanyakan Penjabat Bupati

NET

Cokorda Ngurah Pemayun INILAH, Denpasar - Sekretaris Daerah Provinsi Bali Cokorda Ngurah Pemayun akan menemui Menteri Dalam Negeri untuk menanyakan kepastian nama lima penjabat bupati dan wali kota menjelang pelaksanaan pemilihan kepala daerah serentak. “Hari ini rencananya ke Jakarta mau menanyakan hal itu sekaligus bawa surat,” kata Cok Pemayun di Kota Denpasar, seperti dikutip Antara, Rabu (22/7). Ketua Badan Pertimbangan Jabatan dan Kepangkatan (Baperjakat) Provinsi Bali itu telah berkirim surat kepada Mendagri terkait dengan telah habisnya masa jabatan Bupati Karangasem Wayan Geredeg pada 21 Juli 2015. Tetapi dari 15 nama yang diusulkan Pemprov Bali ke Mendagri untuk akhirnya dipilih menjadi lima nama penjabat bupati/wali kota belum diputuskan hingga hari ini. “Memang untuk mengisi kekosongan itu (penjabat Bupati Karangasem), Mendagri menunjuk Sekda Karangasem sebagai pelaksana harian,” ujarnya. Menurut dia, kemungkinan belum keluarnya nama penjabat Bupati Karangasem itu karena libur Hari Raya Galungan dan Hari Raya Idul Fitri yang berurutan, sedangkan amanat undang-undang mengharuskan hal itu disampaikan pada hari kerja.

Kepergian Cok Pemayun ke Jakarta sekaligus untuk menanyakan sampai kapan Pelaksana harian Bupati Karangasem dijabat Sekda. “Untuk nama-nama pastinya, kami tidak tahu karena pusat yang punya kewenangan. Kami sudah usulkan 15 nama,” ucapnya. Terkait dengan nama penjabat bupati yang diusulkan, Cok Pemayun mengaku tidak hafal. Namun ke-15 nama merupakan pejabat eselon II Pemprov Bali. Dia hanya menyebutkan beberapa nama calon Penjabat Bupati Karangasem, di antaranya I Dewa Putu Eka Wijaya yang saat ini masih menjabat Asisten I Sekda Provinsi Bali, Ida Bagus Arda (Kepala Biro Keuangan Pemprov Bali), dan Gede Darmawa (Kepala Biro Umum Pemprov Bali). Untuk Penjabat Bupati Bangli, di antaranya Made Gunaja (Kepala Dinas Perikanan Bali), sedangkan Penjabat Wali Kota Denpasar yang dicalonkan adalah Ketut Rochineng (Kepala BKD Bali) dan Anak Agung Gede Griya (Kepala Biro Kesra Pemprov Bali). Sementara itu, yang diusulkan untuk mengisi Pejabat Bupati Badung yang diusulkan adalah Ketut Teneng (Inspektur Provinsi Bali) dan Made Jayadi Jaya (Kepala Biro Tata Pemerintahan Pemprov Bali). Penjabat Bupati Tabanan

yang diusulkan adalah Ketut Lihadnyana (Kepala BPMPD Provinsi Bali) dan Wayan Sugiada (Kepala Biro Hukum Pemprov Bali). Sekdaprov menjamin independensi para pejabat yang diusulkan itu dalam pelaksanaan pilkada di lima kabupaten dan kota di Bali, meskipun posisi Gubernur Bali Made Mangku Pastika yang juga sebagai Penasihat Partai Demokrat dan Penasihat Koalisi Bali Mandara. “Itu melalui Baperjakat, Gubernur tinggal meneruskan apa yang kami sampaikan berdasarkan kajian itu. Jadi saya pikir tidak berpengaruh terhadap pilkada,” katanya. Di sisi lain, akan banyak sorotan dari berbagai pihak seperti dari Ombudsman, DPRD, LSM, media massa, dan masyarakat. Sebelumnya berdasarkan data dari Komisi Pemilihan Umum Provinsi Bali, pada enam kabupaten dan kota yang akan melaksanakan pilkada serantak 9 Desember mendatang, masa jabatan kepala daerahnya berakhir sebagai berikut, yakni Kabupaten Karangasem pada 21 Juli 2015, Kabupaten Bangli (5 Agustus 2015), Kota Denpasar (11 Agustus 2015), Kabupaten Badung (5 Agustus 2015), Kabupaten Tabanan (9 Agustus 2015), dan Kabupaten Jembrana (16 Februari 2016). (gin)

Pancasila, Indonesia Raya dan bendera Merah Putih,” katanya. Keinginan Mendagri un-

tuk menggalakkan kembali kegiatan upacara bendera setiap awal pekan tersebut dimaksudkan agar rakyat Indonesia, khususnya siswa sekolah, membangun kembali rasa cinta terhadap Tanah Air. Dia menceritakan pernah menemui suatu peristiwa di sebuah sekolah dasar di Jawa Tengah yang tidak menghor-

mati lambang Negara. “Ada lho SD menolak hormat bendera. Saya temui di Karanganyar, Jawa Tengah, yang di sana upacara sekolah tidak boleh menghormati Merah Putih dan tidak menyanyikan Indonesia Raya. Silakan cek sendiri, itu di Karanganyar,” jelasnya. Dia berharap dengan kem-

bali menggelar upacara bendera, rasa nasionalisme dan cinta terhadap Tanah Air dapat ditingkatkan.sendiri, itu di Karanganyar,” jelasnya. Dia berharap dengan kembali menggelar upacara bendera, rasa nasionalisme dan cinta terhadap Tanah Air dapat ditingkatkan. (dtc/ant/gin)


INILAH GRUP : INILAH KORAN  PORTAL NEWS : INILAH.COM  INILAHKORAN.COM YANGMUDA.COM  JAKARTAPRESS.COM  MAJALAH: INILAH REVIEW

InilahBandung Dari Bandung untuk Indonesia

REDAKSI /IKLAN/SIRKULASI: JALAN TERUSAN PASTEUR NO 167 BANDUNG TELP 022-6127865 (HUNTING), 022-6127793 (REDAKSI) FAX 022-6127769 HARGA LANGGANAN RP55.000/BULAN KAMIS, 23 JULI 2015 Website www.inilahkoran.com

Email redaksijabar@inilah.com

e

e-Paper www.inilah.com/ikoran

Facebook inilahkoran jabar

Twitter @inilahkoran

RP 2.000

SECTION B

Line Chat inilahkoran

Tak Punya Skill, Jangan ke Bandung!

Kalau tidak memiliki skill, modal dan pengetahuan akan menyusahkan Pemkot Bandung dan diri sendiri. Tetapi, kita juga tidak melarang untuk siapapun datang ke Bandung. Kota ini terbuka untuk siapa pun.”

INI jurus Wali Kota Bandung Ridwan Kamil membendung arus urbanisasi setelah Lebaran. Warga pendatang boleh mengadu nasib di Bandung dengan tiga syarat. Oleh : Yogo Triastopo

L

ebaran usai. Kota Bandung kembali disesaki para pemudik yang pulang kampung dan para pendatang. Inilah fenomena yang sudah berlangsung bertahun-tahun. Pemudik, membawa serta keluarga, kerabat, dan sanak saudara untuk mengadu nasib di Kota Bandung. Ya, ibarat kunang-kunang yang menghampiri cahaya, Bandung masih jadi magnet kuat bagi para pendatang. Mereka mencoba mengadu nasib di ibu kota provinsi Jabar ini. Terkadang, mereka datang ke Bandung tanpa kemampuan memadai. Itu pula yang membuat Ridwan Kamil bersikap tegas. Pria yang akrab disapa Emil itu melarang pendatang mengadu nasib di Bandung jika tak punya tiga kriteria. “Kalau tidak punya modal, skill dan pengetahuan jangan ke Bandung,” kata Emil

BANDUNG!

B

REGIONAL

seusai melakukan sidak di Disdukcapil Jalan Ambon Kota Bandung, Rabu (22/7). Imbauan Emil tentu bukan tanpa alasan. Menurut dia, para pendatang yang akan menginjakkan kaki di Kota Kembang tanpa dibekali ‘senjata’ akan membuat repot Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung. “Kalau tidak memiliki skill, modal dan pengetahuan akan menyusahkan Pemkot Bandung dan diri sendiri. Tetapi, kita juga tidak melarang untuk siapapun datang ke Bandung. Kota ini terbuka untuk siapa pun,” ucapnya. Emil mengatakan, warga Kota Bandung akan tetap menjadi prioritas utama dalam segi pelayanan. Sebaliknya, kata dia, para pendatang tidak menjadi prioritas Pemkot Bandung dalam hal pelayanan bentuk apa pun. “Kita cek KTP dan pastinya KTP Bandung tetap menjadi

prioritas kita, soalnya pajak kita kan harus kembali dulu ke kita, buat pendidikan gratis buat kesehatan gratis, pelayanan kenyamanan dan lain-lain,” tandas Emil. Sementara itu, Kepala Disdukcapil Kota Bandung Popong W Nuraeni mengatakan setiap kali musim lebaran terjadi peningkatan sekitar 10%. “Tahun lalu kenaikan 10%. Tahun ini belum terdata. Nanti kita akan melakukan operasi yustisi di Terminal Cicaheum dan Stasiun Kiaracondong,” tandasnya. (gin)

KADES DI MAJALENGKA GAMANG

TERAPKAN UU DESA

Wisatawan ‘Sumbang’ Peningkatan Volume Sampah

ANGGARAN dari pemerintah pusat untuk pembangunan desa tidak bisa diserap, manakala pemerintah desa mengabaikan aturan dan ketentuan yang tertuang di dalam Undangundang (UU) Desa. >> BACA HAL B8

B

INILAH, Bandung - Hari raya lebaran 1436 Hijriah, PD Kebersihan Kota Bandung mencatat adanya peningkatan jumlah sampah di Taman Alun-alun dan Asia Afrika Kota Bandung. Dalam satu hari, volume sampah mencapi 12 ton. Wali Kota Bandung Ridwan Kamil menyayangkan masih adanya aksi buang sampah sembarangan. Padahal dengan jelas, kawasan tersebut merupakan lokasi wisata bebas sampah. “Saya juga ke lapangan (Alun-alun) dan rata-rata yang tidak tertib buang sampah sembarangan bukan orang Bandung. Jadi mereka-mereka ini wisa-

EKONOMI

Saya juga ke lapangan (Alunalun) dan rata-rata yang tidak tertib buang sampah sembarangan bukan orang Bandung. Jadi mereka-mereka ini wisatawan dari luar.” tawan dari luar,” kata Ridwan Kamil seusai sidak ke Disdukcapil Jalan Ambon Kota Bandung, Rabu (22/7). Pria yang akrab disapa Emil itu mengatakan, selain membuang sampah sembarangan para wisatawan tidak

mengindahkan aturan yang telah ada. Dia menyaksikan masih ada wisatawan yang berdiri di atas bangku, bola dan pot bunga besar. “Saya cek 95% itu bukan orang Bandung. Karena filling saya, orang Bandung mah sudah disiplin,” ucapnya. Guna menjaga Kota Bandung tetap bersih, Emil mengimbau kepada PD Kebersihan untuk terus meningkatkan pelayanan. Pasalnya dia memprediksi, kota berjuluk Paris van Java ini masih akan ramai dikunjungi wisatawan dalam beberapa hari ke depan. (yogo triastopo/gin)

WISATA

STOK BBM DIPERKUAT PT Pertamina meningkatkan stok nasional premium hingga 19,6 hari dari yang sebelumnya 17 hari untuk mengantisipasi kebutuhan bahan bakar minyak tersebut selama arus mudik, Lebaran, dan arus balik. >> BACA HAL B6

BANDUNG PEKAN INI Gasibu Sunday Morning Pelaksanaan Event : setiap hari Minggu. Mulai jam 06:00 wib sampai jam 12:00 wib. Lokasi event: Gasibu. Bandung. Bandung Car Free Day - Dago Pelaksanaan Event : setiap hari Minggu. Mulai jam 06:00 wib sampai jam 10:00 wib. Lokasi event: Jalan Dago. Bandung.

Objek Wisata Bandung Selatan Masih Ramai MESKI Idul Fitri sudah lewat, pengunjung tempat wisata di kawasan Bandung selatan masih membeludak. Salah satunya kolam pemandian air panas Walini, Kecamatan Rancabali Kabupaten Bandung. Humas dan Informasi Pemandian air panas Walini Herman Rubiana mengatakan, sejak H+1 pengunjung ke objek wisata alam tersebut mencapai 3.000 orang per hari. Pengunjung ini terus berdatangan dari berbagai daerah di Bandung Raya. “Alhamdulilah pemandian kami sampai saat ini cukup diminati para wisatawan. Terutama wisatawan lokal,” kata Herman saat ditemui di kolam pemandian air panas Ciwalini, Rabu (22/7). Animo para wisatawan berkunjung ke pemandian

air panas ini, kata Herman, sebenarnya masih cukup besar. Namun sayangnya, akses jalan yang kecil serta seringkali macet parah, membuat potensi

pengunjung tidak bisa ditangkap para pengelola usaha jasa wisata di kawasan tersebut. “Padahal daya tampung kami bisa sampai 7.000 orang INILAH/DANI R N

perhari. Tapi karena jalan kecil dan seringkali macet, banyak pengunjung yang tidak bisa masuk karena terjebak macet sejak dari bawah,”ujarnya. Contohnya, kata dia, saat libur lebaran H+ 2. Sejak pukul 13.00 WIB sepanjang Jalan Raya Ciwidey-Rancabali macet total. Akibatnya, para wisatawan yang hendak ke pemandian Walini tertahan dan memilih putar arah kembali ke rumah masing-masing. Kemacetan ini, kata dia, selain disebabkan jalan kecil menanjak dan banyak kelokan, juga lantaran banyak tempat wisata yang tak memiliki kantong parkir memadai. Belum lagi ditambah keluar masuknya kendaraan dari tempat-tempat tersebut. Meski begitu, Herman mengaku tetap bersyukur karena pengunjung ke tempatnya itu tak pernah surut setiap musim

libur lebaran, libur sekolah, libur akhir pekan, dan libur panjang akhir pekan (long weekend). “Biasanya ke tempat kami ini pengunjungnya sudah langganan. Dan kebanyakan wisatawan lokal dari sekitar Bandung Raya. Tapi banyak juga Jawa Barat, Jabodetabek, Banten dan lainnya,”katanya. Herman memperkirakan, membeludaknya pengunjung ke tempat ini, hingga 25-26 Juli mendatang. Karena meski libur lebaran telah usai pada Rabu (21/7), masa libur sekolah baru berakhir pekan depan. “Kalau hari biasa pengunjung ke sini antara 500-700 orang per hari. Memang saat musim libur seperti sekarang, menjadi favorit masyarakat untuk berkunjung ke berbagai objek wisata di Bandung Selatan ini,”katanya. (dani r nugraha/gin)


BANDUNG RAYA Kebakaran Gedebage, Tunggu Puslabfor

KAMIS, 23 JULI 2015

B2

Atty Ingatkan Piala Adipura HARI pertama kerja setelah cuti Lebaran, Wali Kota Cimahi Atty Suharti mengingatkan anak buahnya untuk tidak melupakan Adipura yang sempat lepas dari genggaman pada tahun lalu.

INILAH, Bandung- Polisi masih menyelidiki penyebab pasti kebakaran los sayur dan buah di Pasar Induk Gedebage, Senin (20/7). Bahkan, tim Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) Mabes Polri sudah memeriksa lokasi kejadian. Kasat Reskrim polrestabes Bandung, AKBP Mokhamad Ngajib mengatakan, kepolisian hingga kini masih menyelidiki penyebab terbakarnya pasar Induk Gedebage. Tim dari Puslabfor sudah terjun ke lapangan. “Kemarin (Selasa) tim dari Mabes sudah melakukan olah TKP,” katanya kepada wartawan di Mapolrestabes Bandung, Jalan Jawa, Rabu (22/7). Ngajib menyebutkan, Selasa (21/7), tim Puslabfor mengecek dan mencari beberapa barang bukti untuk selanjutnya dibawa ke laboratorim. Ada beberapa barang yang dibawa, namun tidak bisa disebutkan. “ Itu sudah teknis. Biarkan saja tim Puslabfor bekerja,” ujarnya. Selain itu, pihaknya tidak bisa menyebutkan pasti berapa lama hasil pengecekan yang dilakukan Puslabfor. Jika hasilnya sudah keluar, nanti baru diumumkan ke publik. (ahmad sayuti/gin)

Oleh : Fuad Hisyamudin

D

i hadapan pegawai negeri sipil (PNS) yang mengikuti apel pagi, Atty berseru. Dia mengingatkan anak buahnya memantau lingkungan di Kota Cimahi agar bisa kembali meraih Piala Adipura. “Kita masih menunggu pengumuman hasil penilaian tahap ke dua lomba Adipura untuk periode tahun 20142015 ini,” kata Atty, Rabu (22/7). Hadir dalam kegiatan itu para PNS di lingkungan Pemkot Cimahi. Sebagai informasi, Cimahi pernah meraih Anugerah Adipura sehingga menjadi kebanggan kota. Piala itu lantas diarak keliling kota dalam sebuah event HUT jadi Kota. Namun pada 2014 lalu, piala itu terpaksa harus lepas. Sementara pada 2015, besar harapan Cimahi kembali raih Adipura. Menurut rencana, hasil akhir penilaian Adipura ini akan diumumkan pada 17 Agustus 2015. Dalam kesempatan itu, Atty mengingatkan kepada seluruh satuan kerja perangkat daerah (SKPD) terkait, khususnya dinas kebersihan dan pertamanan untuk terus memantau dan mempersiapkan segala sesuatunya. “Harap diingat. Anugerah Adipura ini lepas dari genggaman kita pada tahun 2014 lalu. Jadi saya mengharapkan perhatian dari rekan-rekan sekalian,” tegasnya. Atty menjelaskan, upaya memperoleh Adipura tersebut bukan semata-mata

Pemkot Kurangi Kantung Parkir INILAH, Bandung – Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Parkir Dinas Perhubungan Kota Bandung Arif Waskito berencana mengurangi kantung parkir guna mengurangi tingkat kemacetan di Kota Bandung. “Kantung parkir ke depannya akan ada pengurangan, banyak mengguna lahan parkir menyebabkan arus lalu lintas macet. Tetapi rencana pengurangan ini belum tahu kapan bisa dilaksanakan karena itu pimpinan yang berwenang,” kata Arif via telepon selulernya, Rabu (22/7). Dia mengatakan, masih banyaknya oknum yang ‘bermain’ di lahan parkir menjadi kendala pihaknya saat ini. Padahal, kata dia, lahan parkir merupakan penyumbang terbesar Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Bandung, di luar pajak. “Sulit karena memang tidak terkendali karena ‘teman’ juru parkir yang istilahnya ilegal itu, memberikan tempat. Namanya konsumen penginnya praktis, di mana itu ada tempat dia pasti parkir. Sedangkan retribusi yang masuk PAD tidak ada, serupiah pun tidak ada. Kecuali yang ada peruntukkannya parkir, baru kita ambil,” jelas dia. Terlepas itu, masih banyaknya parkir liar di Kota Bandung memang tidak semua harus diselesaikan dishub. Pasalnya, ada pihak lain yang ikut berwenang dalam menangani parkir ilegal. Hanya saja, pihaknya memberikan ciri khusus kepada setiap juru parkir legal. “Kita sudah memberikan fasilitas untuk petugas parkir resmi. Cirinya pakai batik orange dengan kerah putih juga Kartu Tanda Anggota. Untuk kewenangan ada juga di Koordinator Pengawas dari pihak kepolisian termasuk kewenangan untuk sanksi,” tuturnya. (yogo triastopo/gin)

www.inilahkoran.com

untuk prestise Kota Cimahi saja. Namun juga menunjukkan Pemkot Cimahi berkomitmen menjaga kebersihan dan ketertiban lingkungannya. “Selain Adipura, kita juga memiliki beberapa agenda penting lainnya untk segera direalisasikan pada tahun 2015 ini, di antaranya pembangunan kawasan Techno Park di Lapangan Krida Cimahi Selatan,» imbuhnya. Lebih jauh Atty berharap, momen Lebaran jadi cambuk untuk mengingatkan seluruh PNS di Kota Cimahi agar semakin memperbaiki diri. “Setelah Lebaran, kita semua berharap bisa menjadi pribadi yang lebih baik lagi, memiliki hati yang bersih, serta dapat meningkatkan kinerja yang lebih baik juga,” kata Atty. Atty didampingi Wakil Wali Kota Cimahi Sudiarto beserta pimpinan dan staf birokrasi Pemerintah Kota Cimahi menggelar halal bihalal. Selanjutnya, Atty mememeriksa kehadiran PNS di berbagai Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) diantaranya kantor Inspektorat dan Dinas Pendidikan. Hasil pemeriksaan absen PNS itu, Atty mengungkapkan tingkat kehadiran PNS Kota Cimahi bagus, tidak ada yang bolos atau tanpa surat pemberitahuan resmi. “Dari hasil sidak (inpeksi mendadak) tiidak ada PNS yang bolos, tadi dilaporkan ada beberapa cuti dikarenakan mereka mudik ke tempat yang jauh seperti luar Pulau Jawa,” kata Atty. Wali Kota mengintruksikan kepada seluruh Kepala SKPD untuk terus memantau absensi kehadiran para bawahannya setelah libur Lebaran selama sepekan. “Kepada Kepala SKPD untuk memantau terus kehadiran di bawahnya, dan kepada PNS pelayanan untuk langsung bekerja dan segera buat laporannya kepada saya,” kata Atty. (gin) INILAH/ FUAD HISYAMUDIN

Atty Suharty Tochija Wali Kota Cimahi

Warga Asli Cimahi Berharap Pemkot Peka dan Peduli WARGA asli kota Cimahi berharap pemerintah setempat peka dan peduli. Mereka menilai keberadaan pendatang membuat Kota Cimahi semakin sempit. Abah Apo adalah warga asli Kota Cimahi. Dia menuturkan, pendatang membuat Kota Cimahi semakin sempit. Wilayah Cimahi yang kecil akan sangat tidak sebanding dengan banyaknya jumlah penduduk. “Sejujurnya mah ngaheurinan. Tapi da kumaha deui (sejujurnya membuat semakin sempit. Tapi bagaimana lagi),”

tutur pegiat iket sunda ini, kepada INILAH, Rabu (22/7). Meski begitu, dia berharap Kota Cimahi menjaga jati dirinya. Dengan kata lain, kaum pendatang jangan mewarnai budaya Cimahi. Sebaliknya, Cimahi yang mewarnai pendatang. “Mudah-mudahan visi misi Kota Cimahi terwujud, terutama agamis. Pribumi dan pendatang akan merasakan kesejahteraan dan kedamaian,” harapnya. Ketua KNPI Kota Cimahi Budi Miftahudin mengharapkan Pemkot bisa peka dan peduli kepada penduduk asli

ILUSTRASI/NET

Cimahi. Maksudnya, berbagai program pembangunan harus bisa mengakomodasi

penduduk Cimahi khususnya warga asli. “Bagaimanapun kedatan-

gan penduduk baru akan mempengaruhi tatanan sosial kehidupan warga Cimahi. Ini yang harus dipikirkan pemerintah, bukan hanya urusannya dengan admnistrasi kependudukan saja,” katanya, Rabu (22/7). Putra asli Cimahi ini mengatakan, Cimahi adalah kota kecil dengan letak geografis yang tanggung. Kota ini memerupakan perlintasan transportasi, kawasan industri, pusat pendidikan militer, dan pendidikan akademik lainnya. Maka, sangat wajar apabila penduduk Cimahi ini kebanyakan pendatang. Untuk

itulah, keseriusan pemerintah mengakomodasi pendatang dan peka pada pribumi sangatlah penting. Kaum pendatang ini bisa menjadi potensi besar membangun kota. Cimahi yang “miskin” sumber daya alam akan sangat memerlukan sumber daya manusia (SDM) berkualitas. Tapi, jika tidak direncanakan matang, SDM ini malah alan membawa petaka. Dia menyarankan, sebaiknya Pemkot Cimahi membuat regulasi khusus tentang para pendatang agar tidak terjadi gesekan dengan penduduk asli. “Pemkot harus segera

mendata pendatang agar bisa mengontrol keberadaan mereka. Dinas terkait harus tegas menyikapi para kaum urban ini,” tegasnya. Budi tidak mengharapkan penduduk asli merasa terusik dengan keberadaan pendatang bila tidak taat aturan. Misalnya, tidak mengindahkan administrasi kependudukan dan budaya serta kearifan lokal setempat. “Tapi kalau pendatang memberikan kemajuan buat kota dan masyarakat Cimahi itu patut diperhatikan,” imbuhnya. (fuad hisyamudin/gin)


Pr perti

REDAKSI /IKLAN/SIRKULASI: JALAN TERUSAN PASTEUR NO 167 BANDUNG TELP 022-6127865 (HUNTING), 022-6127793 (REDAKSI) FAX 022-6127769 HARGA LANGGANAN RP55.000/BULAN

SECTION B3

KAMIS, 23 JULI 2015

Semester I, Kontrak Baru PTPP Rp13,45 T PADA Semester I-2015, PTPP berhasil membukukan kontrak baru Rp13,45 triliun. Jumlah tersebut melebihi target » BACA HAL B4 Perseroan Rp11,13 triliun.

Pemasaran Properti Online Makin Efektif

TEKNOLOGI online tak hanya digunakan untuk penjualan kebutuhan biasa. Kini, properti berupa rumah hunian pun ditawarkan.

Stok BBM Diperkuat

Pertamina meningkatkan stok premium hingga 19,6 hari dari 17 hari untuk mengantisipasi kebutuhan BBM selama arus mudik, Lebaran, dan arus balik.

» BACA HAL B5

Pengajuan Izin Prinsip Sektor Infrastruktur Naik 202% BADAN Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) mencatat pengajuan izin prinsip proyek investasi di sektor infrastruktur sepanjang periode Oktober 2014 hingga Juni 2015 mencapai Rp334,96 triliun, atau naik 202 persen dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu.

K

epala BKPM Franky Sibarani mengatakan fokus pemerintah untuk membangun berbagai proyek infrastruktur telah mendorong adanya kenaikan minat investasi di sektor tersebut. “Data tersebut menunjukkan upaya Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Jusuf Kalla mempromosikan komitmen dan rencana pemerintah membangun proyek infrastruktur, khususnya kelistrikan dan pelabuhan, mulai menunjukkan hasilnya,” katanya, seperti dikutip Antara, Senin (20/7). Menurut dia, dengan pengajuan

izin prinsip tersebut, investor sudah memulai langkah pertama untuk merealisasikan pembangunan proyek infrastruktur. “Kami akan mengawal dan memfasilitasi proses realisasinya sehingga dapat meminimalkan adanya hambatan atau kendala,” ujarnya. Selain investor yang sudah mengajukan izin prinsip, tim pemasaran investasi BKPM juga mengidentifikasi 67 investor yang menyatakan minatnya untuk berinvestasi di sektor infrastruktur. Dari jumlah tersebut, terdapat 39 investor yang sudah menyatakan rencana nilai investasinya, sebesar

US$47,69 miliar. BKPM membagi minat investasi ke dalam tiga kategori, yakni serius, minat, dan prospektif. Terdapat delapan investor untuk kategori serius, di mana lima di antaranya sudah menyatakan nilai investasi sebesar US$1,19 miliar dolar AS. “Mereka diharapkan dalam waktu dekat akan mengajukan izin prinsip ke BKPM. Sementara itu untuk minat investasi lainnya masih dalam tahap studi kelayakan,” katanya. Franky juga menambahkan, tim pemasaran investasi di lembaganya itu terus mengawal agar minat yang ada dapat segera ditingkatkan dalam bentuk pengajuan izin prin-

Usai Lebaran, Perumahan Diprediksi Masih Akan Lesu INILAH, Bandung - Real Estate Indonesia (REI) Jawa Barat menilai pasar properti, khususnya perumahan masih akan lesu usai Lebaran. Ketua DPD Real Estat Indonesia (REI) Jabar Irfan Firmansyah menilai, hal ini karena masyarakat fokus belanja kebutuhan hari raya dan tahun ajaran baru. “Saat ini masih lesu, diperkirakan kondisi pasar mulai membaik pada triwulan keempat,” ujarnya kepada wartawan, pekan lalu. Dia menilai, sejumlah faktor akan menjadi pengharapan pelaku perumahan, di antaranya, janji Presiden Joko Widodo yang akan melakukan re-shuffle kabinet dan menggenjot belan-

sip. BKPM menempatkan sektor infrastruktur, khususnya kelistrikan dan pelabuhan, sebagai salah satu fokus pemasaran investasi. Upaya tersebut dilakukan untuk mendukung target pemerintah membangun pembangkit listrik sebesar 35.000 megawatt dan 24 pelabuhan. Adapun sektor lainnya yang menjadi fokus pemasaran investasi, adalah pertanian, maritim, pariwisata dan kawasan serta industri, terutama industri padat karya, orientasi ekspor dan substitusi impor.( jul)

NET

ja pemerintah. Jika kebijakan tersebut dilakukan akan meningkatkan kepercayaan masyarakat dan pelaku pasar. Menurutnya, spending pemerintah tahun ini terkesan dipaksaan untuk keluar. Akibatnya, penyerapan anggaran menjadi kurang optimal. “Dana belanja pemerintah mesti digenjot agar perputaran uang meningkat sehingga menggerakan roda ekonomi,” pungkasnya. Selain itu, dia juga mengharapkan perbankan melakukan penurunan suku bunga demi menggairahhakan kembali sektor properti. Pasalnya, sektor properti lesu akibat perlambatan ekonomi nasional.(dadi haryadi/jul)

» BACA HAL B6


PR PERTI

B4

KAMIS, 23 JULI 2015

NET

Kontrak baru tersebut sudah mencapai 50% dari total target perolehan kontrak baru yang ditetapkan Perseroan sepanjang tahun ini, yaitu sebesar Rp27 triliun."

Semester I, Kontrak Baru PTPP Rp13,45 T PADA Semester I-2015, PTPP berhasil membukukan kontrak baru Rp13,45 triliun. Jumlah tersebut melebihi target Perseroan Rp11,13 triliun. Oleh: Arief Bayuaji

D

irektur Keuangan PTPP Tumiyana menegaskan total order book sampai akhir Juni 2015 mencapai Rp42,45 triliun, termasuk carry over 2014 Rp29 triliun. “Kontrak baru tersebut sudah mencapai 50% dari total target perolehan kontrak baru yang ditetapkan Perseroan sepanjang tahun ini, yaitu sebesar Rp27 triliun,” katanya di Jakarta, belum lama ini. Beberapa proyek baru yang telah diperoleh Perseroan, antara lain Proyek EPC PLTMG Gorontalo 120 MW

di Provinsi Gorontalo Rp1,6 triliun, Reklamasi Mandala City di Makassar Rp2,5 triliun, Pelabuhan Kuala Tanjung Rp898 miliar, St. Moritz di Makassar Rp524 miliar, One Otium Residence Antasari di Jakarta Rp472 miliar, Manhattan Greenland Rp352 miliar. Jalan Tol Bawen-Solo Rp339 miliar, Apartemen Gunawangsa di Surabaya Rp327 miliar, Springwood Residence di Tangerang Rp298 miliar, Jalan SibolgaBatas Tapsel di Sumatera Utara Rp236 miliar, Apron Bandara Ahmad Yani di Semarang Rp141 miliar, Gedung Jasa Marga di Jakarta Rp112 miliar, Rumah

Budaya Indonesia di Dili, Timor Leste Rp77 miliar, Sabodam Merapi Rp61 miliar dan Jalan Tol Solo-Kertosono (lanjutan) Rp55 miliar. “Disamping itu, perolehan kontrak baru tersebut juga dikontribusi oleh penjualan anak usaha Perseroan, terutama PT PP Properti Tbk yang telah berhasil meraih penjualan sampai dengan akhir Juni Rp1,05 triliun, PT PP Pracetak Rp882 miliar dan PT PP Peralatan Rp106 miliar,” paparnya. Sementara itu, PTPP Properti (PP Properti), anak usaha PTPP merealisasikan penggunaan dana hasil penawaran umum perdana saham milik mereka. Itu guna menambah lahan baru (landbank) proyek Grand Kamala Lagoon di Kalimalang seluas 3,4 hektar senilai Rp134 miliar. “Itu sehingga luas lahan proyek tersebut yang semula seluas 25 hektar menjadi 28,4 hektare,” kata Tumiyana. Dia mengemukakan, PP Prop-

erti sedang meneruskan pembangunan tower k e d u a d a r i proyek Grand Kamala L agoon di Kalimalang dan Grand S u n g ko n o Lagoon di Surabaya. Menurutnya, selain itu PP Properti juga meluncurkan produk baru, apartemen Ayoma di Serpong, apartemen Payon Amartha di Semarang dan Grand Dharmahusada Lagoon di Surabaya.

“PP Properti juga bersinergi dengan perusahaan lain untuk mengembangkan lahan, salah satunya dengan BPJS di lahan seluas 0,5 hektare di Jakarta,” ujar dia.( jul)

LINTAS

Kemenperin Wajibkan SNI untuk Kaca Bangunan INILAH, Jakarta - Kementerian Perindustrian menerbitkan Permen Perindustrian Nomor 54/M-IND/ PER/6/2015 tentang Pemberlakuan Standar Nasional Indonesia (SNI) untuk kaca. Dalam rilisnya, Selasa (21/7/2015), Permenperin itu dikeluarkan dalam rangka meningkatkan mutu hasil industri blok kaca, melindungi konsumen, serta menciptakan persaingan usaha yang sehat dan adil. Ditegaskan bahwa SNI wajib ini berlaku bagi kaca untuk bangunan blok kaca hasil produksi dalam negeri dan impor yang beredar di daerah pabean Indonesia. Adapun jenis produknya, yaitu dengan nomor pos tarif/HS Code 7016.10.00.00 dan 7016.90.00.00. Dalam aturan ini, perusahaan yang memproduksi dan mengimpor kaca untuk bangunan blok kaca, wajib menerapkan SNI dengan memiliki Sertifikat Produk Penggunaan Tanda (SPPT) SNI. Serta, membubuhkan tanda SNI dan kode produksi di tempat yang mudah dibaca dan dengan cara penandaan yang tidak mudah hilang. Untuk kode produksi yang menunjukkan tanggal, bulan, dan tahun produksi merupakan salah satu obyek pengawasan kesesuaian kualitas produk atas pelaksanaan SNI ISO 21690:2013 secara wajib. (m fadil djailani/jul)

Saleh Husen


PR PERTI

B5

KAMIS, 23 JULI 2015

ANTARA

Bagi para agen, memiliki akun online itu tidak lagi opsional. Dalam dunia di mana begitu banyak interaksi kita sekarang terjadi secara online."

Pemasaran Properti Online Makin Efektif TEKNOLOGI online tak hanya digunakan untuk penjualan kebutuhan biasa. Kini, properti berupa rumah hunian pun ditawarkan. Oleh: Doni Ramdhani

P

ortal properti global Lamudi memandang, penjualan secara online ini justru sebagai cara efektif dan efisien yang bisa dilakukan. Dyaharini Nurhapsari, Public Relations Manager Lamudi menyebutkan teknologi ini sangat cocok untuk para agen real estate. “Bagi para agen, memiliki akun online itu tidak lagi opsional. Dalam dunia di mana begitu banyak interaksi kita sekarang terjadi secara online. Keuntungan menggunakan portal properti dan media sosial untuk mencapai para pencari rumah tidak dapat lagi diabaikan,” kata Dyah dalam keterangan resmi yang

diterima INILAH. Secara umum, dia mengatakan portal properti global Lamudi menilai ada enam cara mudah yang bisa dilakukan untuk menjangkau khalayak yang lebih luas. Keenam aspek itu yakni memberikan visual gambar, menyebarkan berita tentang katalog properti yang tersedia, menargetkan dengan media sosial, melibatkan pelanggan secara langsung, memasang berita real estate, dan mencoba content marketing. Visualisasi properti yang diperjualbelikan merupakan hal utama yang harus diperhatikan. Foto berkualitas tinggi menciptakan kesan pertama yang kuat.

Diharapkan, gambar itu menarik lebih banyak orang untuk menghadiri open house. Penelitian dari perusahaan real estate perumahan Redfin menunjukkan, rumah yang difoto secara profesional cenderung lebih menjual dan dengan nominal yang lebih besar. Untuk ini, tak melulu harus membayar jutaan rupiah kepada juru potret profesional. Dengan kamera relatif bagus, properti yang dipotret itu harus bersih dan rapi. Penggunaan media sosial menjadi pilihan untuk menyebarkan berita tentang properti yang dijual. Untuk mengarahkan banyak traffic ke listing Anda, buatlah akun Facebook, Twitter atau Google+ untuk bisnis Anda untuk mengirim foto dan link. Ini adalah salah satu cara terbaik untuk menyebarkan berita tentang katalog properti yang tersedia. Dan jangan lupa tentang akun media sosial pribadi. Dengan begitu banyak pilihan media sosial saat ini, sebaiknya

Anda memilih satu atau dua dari jaringan calon pelanggan yang paling mungkin aktif. Fokus merupakan hal penting untuk membangun pengikut yang kuat. Selanjutnya, ini sangat penting sebelum menyiapkan akun tambahan pada platform lainnya. Dibandingkan dengan saluran lain, media sosial menawarkan kesempatan untuk terlibat langsung dengan pelanggan. Daripada hanya posting link ke listing properti, sebaiknya cobalah lebih kreatif dengan cara berinteraksi dengan klien potensial. “Hal penting lain yang harus dilakukan yaitu share berita tentang perkembangan di pasar real estate lokal Anda, serta tips dan saran untuk pencari properti, di berbagai saluran media sosial Anda. Ini adalah cara yang bagus untuk memposisikan diri Anda sebagai ahli pasar dan mendapatkan kepercayaan dari klien,” tuturnya lagi. Untuk membangun kepercayaan pasar, lanjutnya, sebaiknya memproduksi konten sendiri. Itu

berguna untuk meyakinkan para pencari properti bahwa Anda adalah seorang ahli pasar yang benar. Caranya, bisa dengan membuat blog di situs pribadi untuk

menjawab pertanyaan yang paling sering dilontarkan pencari rumah. Selain itu, Anda juga bisa menghasilkan buletin mingguan yang mempromosikan properti baru di pasaran.( jul)

Kementerian PUPR Percepat Trans Kalimantan

LINTAS

NET

INILAH, Jakarta - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) berkomitmen mempercepat pembangunan Trans Kalimantan, termasuk perbatasan Indonesia-Malaysia. “Dalam desain besar 2015-2019, Kalimantan tetap dijadikan paruparu dunia, dan dijadikan lumbung pangan dan lumbung energi nasional dengan konsep hilirisasi komoditas,” kata Kepala Biro Komunikasi Publik Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Velix Wanggai melalui siaran pers yang diterima di Jakarta, seperti dikutip Antara, akhir pekan lalu. Menurut dia, sejalan dengan desain besar itu sentuhan ke Kalimantan dibangun dengan pendekatan kewilayahan tanpa disekati oleh batasan administrasi provinsi dan kabupaten/kota. Untuk itu, tambahnya, Menteri PUPR M Basuki Hadimuldjono menetapkan empat Wilayah Pengembangan Strategis (WPS) seperti WPS Ketapang-Pontianak-SingkawangSambas, WPS Pertumbuhan Baru dan Perbatasan Temajuk-Sebatik, WPS

Palangkaraya-Banjarmasin-Batulicin, dan WPS Pusat Pertumbuhan Terpadu Balikpapan-Samarinda-Maloy. Pendekatan kewilayahan yang dikembangkan Kementerian PUPR ini, sesuai dengan amanat RPJMN 2015-2019 yang akan membangun

tiga kawasan ekonomi khusus, empat kawasan industri, dan pusat-pusat pertumbuhan baru guna menggerakkan ekonomi daerah pinggiran di Kalimantan. “Kementerian PUPR juga memberi perhatian untuk membangun

satu kawasan perkotaan metropolitan, dan empat kota baru publik sebagai pengendali urbanisasi di kota dan kawasan perkotaan,” katanya. Dalam catatan Direktur Jenderal Bina Marga Kementerian PUPR Hediyanto Husaini, total ruas jalan nasional di tahun 2015 sepanjang 7.619 kilometer, terdiri dari 1.204 kilometer di Kalimantan Selatan, 2.002 kilometer di Kalimantan Tengah, 1.710 kilometer di Kalimantan Timur, 585 kilometer di Kalimantan Utara dan di Kalimantan Barat sepanjang 2.117 kilometer yang dapat digunakan oleh masyarakat Kalimantan. Sesuai direktif Presiden Joko Widodo, saat ini Kementerian PUPR fokus dalam membenahi TransKalimantan, termasuk penanganan jalan sepanjang perbatasan Indonesia-Malaysia sejak Kalimantan BaratKalimantan Timur-Kalimantan Utara. Velix mengurai, jalan lintas paralel perbatasan Kalimantan dimulai dari Kalimantan Barat sejak ruas Temajuk-Aruk-Seluas-Balai Karangan-Sepulau-Nanga Badau-PutusibauBatas Kalimantan Timur.

Kemudian, disambungkan sejak ruas batas Kalimantan Timur-Long Pahangai-Batas Kalimantan Utara. Selanjutnya, ruas batas Kalimantan Utara-Long Nawang-Long BujunganMalinau-Simanggaris-Sei Ular yang terletak di bagian utara Kalimantan Utara. Dalam konteks lintas paralel perbatasan ini, Kementerian PUPR telah menjalin kerjasama dengan Zeni TNI AD untuk membuka badan jalan di perbatasan. Karena ruas-ruas jalan di perbatasan melintasi kawasan hutan dengan fungsi yang berbeda-beda, Kementerian PUPR juga bekerjasama dengan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan. Dalam tahun 2015 ini, Kementerian PUPR gelontorkan total dana sekitar Rp15,1 Triliun, dari APBN Rp11,8 triliun dan Rp3,2 Triliun dari sumber Dana Alokasi Khusus (DAK) Infrastruktur. Jumlah itu untuk meningkatkan dan membangun jalan dan jembatan, pengembangan kawasan permukiman, air minum dan sanitasi, irigasi, dan infrastruktur permukiman.( jul)


EKONOMI BISNIS SAHAM

15 Juli

22 Juli

IHSG

4,869.85

4906.69

0.76

Hang Seng

25536.43

25282.62

-0.99

Nikkei

20841.97

20593.67

-1.19

Nasdaq

5218.86

5208.12

KAMIS, 23 JULI 2015

IHSG

%

-0.21

S&P 500

2128.28

2119.21

-0.43

FTSE

6769.07

6697.24

-1.06

KLSE

1736.19

1729.53

-0.38

STI

3371.41

3359.17

-0.36

5.500,00

4,893.92

5.000,00 4838.28

4859.03

4901.81

10/7

13/7

15/7

22/7

B6

14 Juli

22 Juli

%

MATA UANG

15 Juli

22 Juli

Coklat

3318

3343

0.75

USD

13,396.00

13,435.00

Jagung

439.4

400.4

-8.87

AUD

10,036.28

9,944.59

Gula

12.75

11.54

-9.49

JPY

108.55

108.65

GBP

20,971.44

20,896.80

3,523.87

3,541.12

4906.69

4.500,00 9/7

KOMODITAS

www.inilahkoran.com

LOGAM MULIA

14 Juli

22 Juli

%

MYR

Emas

1156.0

1092.4

-5.50

SGD

9,857.97

9,840.33

Perak

15.36

14.769

-3.84

HKD

1,728.25

1,733.39

2.53

2.45

-3.16

EUR

14,742.30

14,680.42

Tembaga

Stok BBM Diperkuat INILAH/BAMBANG PRASETHYO

PT Pertamina meningkatkan stok nasional premium hingga 19,6 hari dari yang sebelumnya 17 hari untuk mengantisipasi kebutuhan bahan bakar minyak tersebut selama arus mudik, Lebaran, dan arus balik.

P

remium sudah dinaikkan dari 17 hari menjadi 19,6 hari, kemudian stok pertamax sampai 28 hari,” kata Vice President Coorporate Communication PT Pertamina Wianda Pusponegoro di Jakarta, seperti dikutip Antara, Rabu (22/7). Dia mengatakan pihaknya juga akan bersiap-siap dalam mengantisipasi kebutuhan bahan bakar minyak (BBM) saat arus balik tahap dua pada Sabtu (25/7) dan Minggu (26/7) akhir pekan ini. “Tentunya kemudian kita juga harus bersiap-siap untuk hari Sabtu dan Minggu ya, karena kita melihat nanti juga ada tren untuk arus balik yang kedua, karena masih banyak juga warga yang melakukan cuti. Sudah kita siapkan terutama SPBU di wilayah Cipali, karena kita lihat itu juga konsumsi premium tinggi, jadi kalau biasanya rata-rata hanya 30 ton per hari kalau di Cipali bisa naik sampai 60-90 ton per hari, “ jelasnya. Untuk itu, dia mengatakan melalui satuan pengawas (Satgas) yang bekerja 24 jam, pihaknya memantau kebutuhan BBM terutama di wilayah Jawa Tengah, Yogyakarta, Jawa Barat, dan Jawa Timur. “Saya juga baru ketemu dengan

general managernya masing-masing, mereka juga sudah memastikan bahwa kondisinya masih terkendali sampai saat ini, karena kita dari sisi stok sangat cukup nah sehingga bagamimana kita mengantisipasi lebih awal kalau nanti ada arus balik jilid kedua,” tuturnya. Dengan demikian, lanjutnya,

pihaknya berusaha agar mobilisasi mobil tangki semakin lebih baik untuk mengantisipasi arus balik. “Jadi, kita harus lebih cepat melakukan mobilisasi mobil tangki. Mobil tangki harus tersedia lebih banyak, contohnya salah satunya di Cipali tadi, jadi kita di situ siapkan sampai dua mobil tangki yang stand-

by,” katanya. Dia mengklaim pihaknya dapat mengatasi kendala yang dihadapi Pertamina saat akan mendistribusikan BBM untuk pasokan arus mudik, Lebaran, dan arus balik akibat kondisi cuaca dan alam. “Distribusi sejauh ini kalau kita lihat seperti di Kalimantan itu karena

cuaca ya dan juga karena kondisi alam. Jadi, kalau misalnya jalan amblas gitu ya, tapi sudah bisa kita kendalikan, sudah bisa kita atasi, kita mengirimkan mobil-mobil tangki ke lokasi SPBU,” ujarnya. Selain itu, pihaknya juga bekerja sama dengan kepolisian untuk membantu penyaluran BBM ke lo-

kasi Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU). “Yang lain mungkin kondisi jalan kita bekerja sama dengan kepolisian untuk mengatur bagaimana mobil tangki itu bisa cepat sampai ke SPBU karena kita juga punya kantong-kantong BBM, jadi mobil tangki bisa kita parkir di dekat SPBU,” katanya.( jul)

Operasional KA Kutojaya Selatan Lebaran Diperpanjang INILAH/BAMBANG PRASETHYO

INILAH, Bandung - Pengoperasian KA Kutojaya Selatan Lebaran jurusan Bandung-Kutoarjo diperpanjang hingga 28 Juli untuk mengantisipasi tingginya jumlah penumpang. Kepala Humas PTKA Daop II Bandung Zunerfin mengatakan, sementara itu KA Pasundan Lebaran Bandung-Surabaya tetap beroperasi hingga 25 Juli, sedangkan KA Lodaya Lebaran Bandung-Solo masih beroperasi hingga 26 Juli. Perpanjangan jadwal layanan KA lebaran itu, kata Zunerfin disesuaikan dengan kebutuhan dan permintaan para pemudik di jurusan itu. “Secara umum proses layanan arus balik dan milir lebaran dari Bandung ke sejumlah jurusan, dan sebaliknya berlangsung cukup lancar dan kondusif,” katanya, seperti diku-

tip Antara, Rabu (22/7). Dia menyebutkan rata-rata KA dari jurusan timur ke Bandung mengangkut sekitar 8.500 penumpang, sekitar 5.000 penumpang turun di Stasiun Bandung dan 3.500 penumpang di Stasiun Kiaracondong. Terkait puncak arus milir di Stasiun Bandung dan Kiaracondong menurut Zunerfin kemungkinan terjadi pada Selasa (21/7) kemarin. “Sebenarnya untuk KA reguler itu puncak arus milir tidak bisa dipastikan, karena seluruh KA tiba dengan 100 persen tempat duduk atau penuh, kecuali untuk KA lokal memang ada peningkatan signifikan,” katanya. Sementara itu Kepala Stasiun Kiaracondong Kota Bandung Tommy Haryanto menyebutkan rata-rata penumpang arus milir lebaran di stasiun itu sejak Senin sebanyak

3.500 penumpang per hari. “Stasiun Kiaracondong merupakan stasiun terakhir bagi KA ekonomi dari jurusan timur yakni Pasundan, Kahuripan, Kutojaya termasuk dua KA lebaran,” kata Tommy. Rata-rata setiap rangkaian KA pada layanan mudik dan milir lebaran ini mengangkut 630 hingga 660 penumpang per rangkaiannya. Termasuk dengan jumlah dua kereta tambahan di setiap rangkaiannya. Selain itu, menurut Tommy, jumlah penumpang ke jurusan timur juga masih cukup tinggi. Hal itu menurut dia karena banyak warga yang berangkat mudik seusai lebaran karena lebih santai dan leluasa. “Selama musim mudik ini, pengamanan di KA ditingkatkan, selain Polsuska juga ditambah personel Brimob,” tandasnya.( jul)

Pertumbuhan Ekonomi TW II Dekati 4,71% INILAH, Jakarta - Gubernur Bank Indonesia Agus Martowardojo mengatakan proyeksi pertumbuhan ekonomi pada triwulan II-2015 mendekati angka realisasi pertumbuhan ekonomi pada triwulan I, yaitu 4,71 persen. “Kuartal dua masih sama dengan kuartal satu, karena kita belum mendapatkan dampak yang kuat di kuartal dua,” katanya di Jakarta, seperti dikutip Antara, Rabu (22/7). Agus mengatakan angka perkiraan tersebut telah mempertimbangkan kinerja belanja pemerintah, investasi dan konsumsi domestik yang belum menunjukkan adanya perbaikan dan masih mengalami tekanan.

Namun, meskipun kinerja perekonomian pada semester I masih memperlihatkan adanya kelesuan, Agus mengharapkan kondisi mulai membaik, dan ekonomi kembali tumbuh pada semester II. “Kita harus optimis semester dua akan lebih baik, sehingga ekonomi Indonesia bisa mencapai prestasi yang lebih baik pada angka perkiraan 5,0 - 5,4 persen pada kisaran bawah,” katanya. Sebelumnya, Menteri Keuangan Bambang Brodjonegoro mengatakan pemerintah akan fokus melakukan pembenahan dalam komponen belanja negara agar dapat memberikan kontribusi dalam pertumbuhan ekonomi nasi-

ANTARA

Agus Martowardojo

onal. “Belanja ini ingin kami percepat agar dampaknya terasa ke pertumbuhan ekonomi,” katanya. Menkeu menambahkan, untuk itu, instrumen belanja negara terutama belanja pemerintah akan dipercepat penyerapannya, karena sektor ekspor tidak bisa lagi menjadi andalan dalam mendukung pertumbuhan ekonomi. Sektor ekspor dipastikan mengalami kontraksi setelah harga komoditas global mengalami pelemahan dan Tiongkok yang menjadi salah satu negara tujuan utama ekspor Indonesia sedang mengalami perlambatan ekonomi. “Itu pengaruh ke kita, ter-

utama ke ekspor. Makanya fokus kami tahun ini bukan di eskpor, tetapi di belanja pemerintah,” kata Menkeu. Pemerintah telah memproyeksikan pada semester I-2015 pertumbuhan ekonomi Indonesia berada pada kisaran 4,9 persen dan semester II-2015 bisa mencapai 5,5 persen, sehingga outlook pada akhir tahun mencapai 5,2 persen. Pemerintah, sebelumnya telah merevisi turun pertumbuhan ekonomi sebesar 5,4 persen, dari asumsi yang tercantum pada APBN-P 2015 sebesar 5,7 persen, setelah pada triwulan I perekonomian nasional hanya tercatat tumbuh 4,71 persen.( jul)


HEALTHY CARE INFO REDAKSI REDAKSI Inilah Koran mengundang para dokter, ahli farmasi, ahli gizi, serta pakar kesehatan bersertifikasi untuk berbagi wawasan. Naskah, data diri, serta foto dikirim ke redaksijabar@inilah. com atau auraricky@gmail.com. Informasi: Ricky Reynald Yulman 08156089745.

Santosa Hospital Bandung Central Jl Kebonjati No 38, Bandung, 40181

(022) 4248555

Rumah Sakit Al Ihsan Jl Ki Astramanggala Baleendah

(022) 5940872

RS Al Islam Jl Sukarno Hatta 644

(022) 7562046

RS Mitra Kasih Jl Raya Cibabat 341 Cimahi

(022) 6654852

RS Immanuel Jl Kopo 161 Bandung

(022) 5201656

RSUP Hasan Sadikin Jl Pasteur 38

(022) 2034953

Rumah Sakit Dr Salamun Jl Ciumbuleuit 203 Bandung

(022) 2040161

Rumah Sakit Kebonjati Jl Kebonjati 152 Bandung

(022) 6014058

RS Mata Cicendo Jl Cicendo 4 Bandung

(022) 431280

RS Muhammadiyah Jl Banteng 53 Bandung

(022) 7301062

RS Rajawali Jl Rajawali Barat 73 Bandung

(022) 6031087

RS Santo Yusup Jl Cikutra 7 Bandung 40124

(022) 7208172

RS Santo Borromeus Jl Ir H Juanda 100 Bandung

(022) 2552115

Rumah Sakit Umum Cibabat Jl Raya Cibabat 140 Cimahi

(022) 6642696

Rumah Sakit Tedja Jl Laks L RE Martadinata 97 Bandung

(022) 4234130

RS Advent Jl Cihampelas 161 Bandung

A5 B7 Jangan Berlebih Semprot Antiperspiran KAMIS, 23 JULI 2015

PEMAKAIAN antirespiran dapat mengendalikan keringat berlebih. Tapi jika terlalu sering digunakan, kelenjar keringat justru terganggu. Oleh: Ricky Reynald Yulman

S

(022) 234386

RS Bedah Halmahera Jl RE Martadinata

(022) 4206061

RS Bhayangkara Sartika Asih Jl Moh Toha 369 Bandung

(022) 522 9544

RS Mitra Anugerah Lestari Jl Calibago 76 Cimahi

(022) 6027204

RS Mary Jl KH Ahmad Dahlan 1 Bandung

(022) 7306709

Melinda Hospital Jl Pajajaran 46 Bandung

(022) 4222788

RS Lanud Sulaiman Jl Terusan Kopo Bandung

(022) 5409608

RS Elim Medical & Dental Center Jl Jend Sudirman 190

(022) 6029696

RS Jiwa Pusat Cimahi Jl Kolonel Masturi KM 7 Cisarua, Bandung Barat

(022) 2700260

RSU Bungsu Jl Veteran 6 Bandung

(022) 4231550

RS Sukapura Jl Kawaluyan 70 RT 007/07 Bandung

(022) 7303926

RS Cahya Kawaluyaan Jl Margahayu Raya Barat VIII 20 Bandung

(022) 7217711

RS Ginjal Ny RA Habibie Jl Tubagus Ismail 46 Bandung

(022) 2501985

RS Bina Sehat Jl Raya Dayeuhkolot 325 Bandung

(022) 5207965

RS Cahya Kawaluyaan Jl Parahyangan Kota Baru Parahyangan

(022) 6803700

RSUD Ujungberung Jl Rumah Sakit, Bandung

(022) 7800017

RS Paru Dr HA Rotinsulu Jl Bukit Jarian No 40 Ciumbuleuit

(022) 2034446

LIMA FAKTA ANTIRESPIRAN:

Apotek Kimia Farma 43 Jl Buah Batu No 259

(022) 730 5019

Apotek Kimia Farma 58 Jl Rumah Sakit No. 4

(022) 203 9228

Apotek Kimia Farma 9 Jl Braga No 24

(022) 421 6371

Apotek Kimia Farma 11 Jl Diponegoro No 40

(022) 721 6668

Apotek Kimia Farma 12 Jl Ir H Juanda No 1

(022) 7274964

Apotek Tegal Lega Jl BKR 200

(022) 4203563

Apotek K-24 MARGA ASIH Jl Marga Asih No162

(022) 7514623

Apotek K-24 SARIMANAH Jl Sarimanah Raya No 23, Sarijadi, Bandung

(022) 2008535

Apotek K-24 KOPO SAYATI Jl Kopo Sayati No 103 C

(022) 5419065

Apotek K-24 TERS JAKARTA Jl Terusan Jakarta No 37, Bandung

(022) 7210466

Apotek K-24 MOCH TOHA Jl Moch Toha No 355 B-C, Bandung

(022) 5226482

Apotek 24 Jl A.H Nasution Km 6,7 Cikadut

(022) 72211747

Apotek 24 Laswi Jl Laswi No.1A, Bandung

(022) 78217000

Apotek 24 Kiara Condong Jl Ibrahim Aji No 304, Bandung

(022) 87342150

Apotek 24 Antapani Ruko Arcade Jl Terusan Jakarta No 220-G, Bandung Apotek 24 Baleendah Jl Cikarees Mekarsari No 9, Dayeuhkolot

RSB Restu Ibu Jl Holis No. 234 RS Limijati Jl RE Martadinata No 9

(022) 7277783 (022) 88882470

(022) 6010603 (022) 420770

RS Bersalin Astana Anyar Jl Astanaanyar No. 224

(022) 5201139

Ibu dan Anak Sukajadi Jl Sukajadi No 149

(022) 204 4002

Rumah Bersalin Al-Islam Jl Awi Bitung No 29-31

(022) 7208284

Ibu dan Anak Hermina Pasteur Jl Pasteur No 107, Bandung

(022) 6072525

Rumah Bersalin Wening Galih Jl Kopo No 18 Bandung

(022) 6015716

Rumah Bersalin Buah Hati Jl Grand Hotel No 66 Lembang

(022) 278 4774

Rumah bersalin Dr Ahmad Biben Jl Maskumambang 39

(022) 7309191

Rumah Bersalin Melati Bunda Jl Kiaracondong 1-A/304

(022) 7311759

Rumah Bersalin Harapan Kita Jl Cijerah No 47

(022) 602 2102

Rumah Bersalin Kartini Jl Pahlawan No 48

(022) 7200715

Klinik Mutiara Cikutra Jl Cikutra No 115 A - Bandung

(022) 721 6058

RSB Tedja Jl RE Martadinata (Riau) No.97

(022) 423 4130

Rumah Bersalin Suci Jl Golf Barat No 23

(022) 773786

RSB Emma Poeradiredja Jl Sumatra No 46-48

(022) 4205437

Klinik Bersalin Bidan Mira Karmila Jl Pagarsih Gg Pasantren 140/88

(022) 6021206

Klinik Bersalin Kumala Bunda Jl Pungkur 105, Bandung

(022) 4204846

Rumah Bersalin Permata Hati Jl Taman Kopo Indah Raya 99-A

(022) 5424215

Rumah Bersalin Khadijah Umul Muminin Jl Sarimanah II 81 Sarijadi Sukasari

(022) 2019177

www.inilahkoran.com

ANTIRESPIRAN berbeda dengan deodoran ANTIRESPIRAN mengandung racun HANYA bisa digunakan di ketiak MASUK dalam golongan obat MENINGGALKAN bekas atau noda di pakaian KEBIASAAN BURUK PENYEBAB BAU BADAN: JARANG mandi MEROKOK JARANG ganti pakaian dalam KONSUMSI minuman beralkohol TIDAK tepat memakai produk pengendali bau badan

ebagian orang sudah begitu akrab menggunakan aneka produk deodoran dalam kemasan roll on, stick, maupun spray (semprot), untuk mengatasi bau badan. Tapi rata-rata pengguna deodoran hanya tahu pakai, tanpa mencari tahu kandungan dan beberapa istilah terkait. Terkait dengan deodorant, ada satu yang sering muncul dan perlu dicermati, yaitu antirespiran. Sejumlah produsen sengaja menyantumkan kata antirespiran pada sejumlah kemasan produk untuk membedakannya dengan deodoran. Ada pula yang menggabungkan keduanya. Perlu dipahami, deodoran dan antirespiran, ternyata memiliki fungsi berbeda. Deodoran gunanya untuk mengurangi bau kurang sedap yang ditimbulkan keringat. Sedangkan antirespiran berfungsi mencegah keringat keluar dari tubuh secara berlebihan. Perbedaan fungsi deodoran dan antirespiran perlu diketahui agar penggunanya dapat mengetahui kapan waktu dan takaran tepat, untuk memakai produk-produk tersebut. Sehingga dapat mengurangi efek negatif bagi kesehatan penggunanya. Pendiri Hyperhidrosis Society, Dee Anna Glaser mengatakan, antirespiran paling tepat digunakan malam hari sebelum tidur. Sebab, saat tidur seseorang memiliki jumlah keringat yang tepat. “Sehingga bahan aktif antirespiran bisa lebih efektif bekerja langsung ke seluran keringat. Sedangkan kalau pakai pagi hari, di mana produksi keringat sedikit lebih tinggi, pemakaian antirespiran jadi kurang efektif,� kata Glaser seperti dilansir Huffpost, belum lama ini. Bahkan lanjut Glaser, seseorang tidak perlu menggunakan antirespiran saat pagi hari, jika sudah memakainya malam hari sebelum tidur. Namun perlu diingat, menggunakan antiprespiran terlalu sering juga tidak baik bagi kesehatan. Sebab berkeringat adalah cara alami manusia mengatur suhu tubuh dan mengeluarkan racun dari. Jadi, memblokir keluarnya keringat justru bisa membahayakan tubuh. Sebagaimana dilansir Femalefirst, antiperspiran yang umumnya dioleskan di ketiak, dibuat dari campuran bahanbahan dasar seperti alumunium, klorida, chlorohydrate alumunium, dan alumunium zirconium yang bersifat karsinogenik. Ion Aluminium menyumbat sementara di saluran keringat sehingga menghentikan aliran keringat ke permukaan kulit. Sejumlah penelitian menunjukkan, aluminium dapat menyebabkan peradangan dan ketidaknyamanan, serta memperburuk kondisi kesehatan di bagian sekitar ketiak seperti munculnya biang keringat. Ini mengapa antirespiran juga tidak dianjurkan pemakaiannya bagi mereka yang memiliki kulit sensitif. Penelitian lain mendapati, aluminium berbasis senyawa dengan kadar aluminium tinggi memiliki risiko masalah kesehatan termasuk memicu munculnya kanker payudara dan alzheimer. (rey)

Tips Kesehatan

Menghilangkan Bau Badan dengan Cara Alami HANYA tergantung pada deodoran, antirespiran, maupun parfum tentu tidak sepenuhnya dapat mengatasi masalah bau badan. Tidak kalah penting yaitu memahami bahwa bau badan disebabkan bakteri bercampur keringat. Kemudian melakukan beberapa upaya alami dan aman untuk mengatasi bau badan. Seperti dikutip dari inkesehatan. blogspot.com, keringat dihasilkan dari kelenjar accrine dan apocrine. Keduanya memiliki peranan berbeda. Kelenjar-kelenjar ini menjadi sangat aktif ketika seseorang memasuki masa pubertas. Sehingga produksi keringat ikut meningkat. Kelenjar accrine menghasilkan kelenjar bening dan tidak berbau, kelenjar jenis ini sudah diproduksi sejak kita bayi, biasanya keluar di telapak tangan, dahi, dan punggung. Sedangkan kelenjar apocrine keluar pada tempat-tempat tertentu yang berhubungan dengan tempat tumbuhnya rambut seperti seperti ketiak, hidung, dan kemaluan. Bau badan karena adanya campuran keringat dan bakteri, dapat diminimalkan bahkan diatasi dengan beberapa cara alami berikut ini. Tinggal tergantung kemamuan menerapkan beberapa kebiasaan melakukan atau konsisten memakai bahan-bahan alami ini.

Mandi Teratur Bau badan dapat terjadi jika pola hidup kita tidak teratur, di antaranya karena jarang mandi. Mandilah teratur 2-3 kali sehari. Mandi Air Rebusan Daun Sirih Rebusan daun sirih dapat membantu mengurangi bakteri yang menempel di kulit tubuh. Minum Air Rebusan Daun Sirih Air rebusan daun sirih juga bisa diminum untuk menghilangkan bau badan dari dalam tubuh. Menggunakan Air Jeruk Nipis Oleskan campuran air jeruk nipis, daun sirih, dan kapur ke lipatan tubuh yang menjadi sumber bau badan seperti ketiak. Pakai Air Cengkih Gunakan air rendaman cengkih dengan cara mengoles ke daerah sumber bau badan. Air ini pun dapat diminum setelah ditambah gula secukupnya. Gunakan Irisan Metimun Gosok-gosokan irisan buah mentimun pada bagian badan yang berbau setiap kali selesai mandi.

Menyantap Lalapan Daun Kemangi Makan daun kemangi secara rutin pagi dan sore dapat menghindari bau badan. Oles dan Minum Air Jahe Rutin minum air jahe dan mengoleskan air perasan jahe tidak hanya mengatasi bau badan tapi juga dapat mengatasi masuk angin. Kecombrang Gunakan bunga kuncup kecombrang untuk mengoles ketiak dan lipatan yang jadi sumber bau badan lainnya. Menyantap Daun Beluntas Daun beluntas bermanfaat mengatasi bau hanya dengan mengkonsumsinya sebagai lalapan mentah atau dimasak lebih dulu. Gunakan Pakaian Tepat Pakaian nyaman membuat tubuh bernapas dengan baik. Jenis kain yang cocok di iklim tropis seperti Indonesia, yaitu katun. Hindari pakaian sempit atau berbahan fiber sintetis atau polyester. (rey)


REGIONAL

KAMIS, 23 JULI 2015

Warga Sukabumi Tidak Terprovokasi Tolikara INILAH, Sukabumi - Pemerintah Kota (Pemkot) Sukabumi menggelar rapat koordinasi dengan sejumlah tokoh agama, pemuda dan organisasi keagamaan, untuk mencegah dampak insiden kericuhan di Tolikara, Papua, Jumat (17/7) lalu. Rapat koordinasi (Rakor) yang berlangsung dua jam ini menghadirkan unsur Musyawarah Pimpinan Daerah (Muspida) dan DPRD Kota Sukabumi digelar di ruang pertemuan utama di Balai Kota Sukabumi, Rabu (22/7). Rapat ini menghasilkan kesepakatan dan ditandatangani para peserta. Di antaranya mengecam dan mengutuk keras aksi pembakaran masjid dan pelarangan shalat Idul Fitri di Tolikara, Papua. “Rapat koordinasi ini merupakan kegiatan preventif agar peristiwa yang terjadi di Tolikara Papua tidak terjadi juga di Kota Sukabumi,” kata Wali Kota Sukabumi Mohamad Muraz. Muraz mengatakan, hasil rapat koordinasi ini menyepakati berbagai hal di antaranya bahwa masyarakat Kota Sukabumi tidak akan terprovokasi untuk melakukan aksi kekerasan seperti yang terjadi di Tolikara Papua. “Seluruh peserta juga mendesak pemerintah menegakkan hukum terhadap pelaku kekerasan terhadap umat muslim yang terjadi di Tolikara,” ujar dia. Kapolres Sukabumi Kota AKBP Diki Budiman mengatakan, para tokoh agama dan organisasi keagamaan sudah menyatakan kesepakatan di Kota Sukabumi tidak akan terprovokasi maupun mengikuti kejadian Tolikara. “Bila terjadi pelanggaran dalam kesepakatan atau siapapun melakukan tindakan kekerasan akan ditindak tegas sesuai peraturan perundang-undangan,” kata Diki. Tindakan tegas, lanjut Diki, juga akan diberlakukan bagi masyarakat yang menyiarkan kebencian dan ancaman tindakan kekerasan berbau SARA melalui media sosial (medsos). Tindakan tegas diberlakukan sesuai Undang-undang No 11/2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE). (budiyanto/rey) NET

Puluhan Botol Bekas Miras Berserakan di Kuburan INILAH, Garut - Warga Kampung Kebon Kelapa Kelurahan Ciwalen menemukan puluhan botol bekas miras di lingkungan Tempat Pemakaman Umum (TPU) Panyirepan Jalan Bharatayudha Garut Kota hingga beberapa hari pasca-Idul Fitri 1436 H/2015 ini. “Pas hari Lebaran (Idul Fitri), kita temukan puluhan botol bekas miras puluhan botol. Sampai hari ini masih kita temukan, tapi jumlahnya makin sedikit hanya beberapa buah botol,” kata salah seorang pengurus TPU Panyirepan Juju, Selasa (21/7). Juju dan warga setempat menduga, botol-botol tersebut merupakan bekas pesta miras sejumlah pemuda sekitar, yang kerap memanfaatkan lingkungan TPU Panyirepan untuk mabuk-mabukan. Beberapa bekas botol miras ditemukan merupakan produksi lokal. “Ada botol arak Bali, minuman keras khas Indramayu. Ada juga anggur kolesom, dan bir,” kata Juju. Diduga di antara puluhan bekas botol miras ditemukan itu merupakan bekas botol miras pada ajang pesta miras sejumlah anak muda yang menimbulkan korban keracunan hingga salah seorang di antaranya tewas beberapa waktu lalu. Kendati berada di tengah kota Garut, situasi dan kondisi TPU Panyirepan terbilang nyaman dijadikan tempat nongkrong kawula muda. Lingkungan pemakaman tersebut juga sering kali dijadikan mereka untuk berpacaran. (zainulmukhtar/rey)

ANGGARAN dari pemerintah pusat untuk pembangunan desa tidak bisa diserap, manakala pemerintah desa mengabaikan aturan dan ketentuan yang tertuang di dalam Undangundang (UU) Desa. Oleh : Ghiok Riswoto

S

ISTIMEWA

ebagian besar para kepala desa di Kabupaten Majalengka mengaku gamang dan belum seutuhnya memahami aturan, terutama pada penyerapan anggaran di dalam UU Desa yang saat ini sudah diberlakukan. Kegamangan itu terungkap ketika puluhan kepala desa di Kecamatan Ligung Kabupaten Majalengka mengikuti diskusi dan tanya jawab dalam reses anggota DPR RI Maruarar Sirait yang didampingi Bupati Majalengka H Sutrisno dan Camat Ligung, Junaedi, Senin (20/7). Bupati Majalengka H Sutrisno menuturkan, anggaran yang berasal dari dari pemerintah pusat untuk pembangunan desa-desa di Kabupaten Majalengka akan dikucurkan dalam waktu dekat. Namun anggaran itu tidak bisa diserap, manakala pemerintah desa mengabaikan aturan dan ketentuan yang tertuang di dalam UU Desa. Sebab filosofi hadirnya UU Desa itu itu dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat agar bisa maju dan berdaya dalam segala hal. “Dalam aturan itu setiap pemerintah desa harus harus merencanakan pembangunan jangka menengah selama lima tahun mendatang, agar roda pelaksanaan pemerintah desa bisa berjalan dengan baik dan terencana. Misalnya, desa itu mau membangun skala prioritas apa selama itu? potensi

apa yang dimilikinya,” kata Sutrisno dihadapan para kepala desa. Sutrisno menegaskan, setiap desa juga harus memiliki rencana kerja desa dan menyusun rencana anggaran pendapatan belanja desa (APBDes). “Setiap desa itu harus memiliki potensi apa yang perlu digali dan diberdayakan, sehingga bisa memiliki nilai jual dan daya saing tinggi. Jangan sampai tidak ada sama sekali. Contohnya,

desa tersebut memiliki usaha telur asin, itu telur harus memiliki keistimewaan tidak seperti pada umumnya, agar bisa dijual dan banyak peminatnya,”tuturnya. Dia mengingatkan, anggaran milirian rupiah yang akan diberikan ke masing-masing desa itu mendapatkan pengawasan dari berbagai komponen masyarakat. Jadi, jangan ada niatan untuk melakukan penyalahgunaan terhadap anggaran tersebut bila tidak

ingin menghuni di jeruji besi. “Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) itu terlibat dalam pengawasan keuangan anggaran desa ini. Bila ada temuan akan langsung diserahkan kepada aparat penegak hukum (Polri dan Kejari) untuk dilakukan penyelidikan dan penyidikan tanpa mengindahkan besar dan kecilnya kerugian keungan negara,” kata mantan Wakil Ketua DPRD Kabupaten Majalengka ini. Anggota Komisi XI DPR

Maruarar Sirait berharap seluruh desa di Kabupaten Majalengka dapat menjadi percontohan yang baik di Provinsi Jawa Barat dalam pengelolaan anggaran desa yang bersumber dari UU Desa. “Namun hal itu tidak mungkin terwujud jika setiap pemerintah desa tidak memahami UU Desa, pelaksanaan aturan dan mekanismenya, maupun pembuatan laporannya, serta tidak berkoordinasi dengan pihakpihak terkait,” ujarnya. (rey)

Tingkat Kehadiran PNS Purwakarta Capai 99% ILUSTRASI NET

INILAH, Purwakarta – Kebijakan tegas Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi memotong uang tunjangan pegawai negeri sipil (PNS) yang tidak hadir di hari pertama masuk kerja pascalibur lebaran 2015, membuahkan hasil. Tingkat kehadiran abdi negara ini pada Rabu (22/7) mencapai 99%. Dedi mengaku, pihaknya sudah jauh-jauh hari menyiapkan sanksi tegas bagi PNS yang berani membolos di hari pertama masuk kerja itu. Adapun sanksinya, yakni berupa pemotongan gaji tunjangan daerah sebesar Rp500.000 sampai Rp2 juta. “Untuk sanksi ini tidak ada ampun. Adapun sanksi tersebut, diberlakukan bagi semua golo-

ngan PNS,” tegas dia. Dengan kata lain, dalam kebijakan ini tidak ada toleransi. Jadi, PNS yang mangkir di hari pertama masuk kerja akan kena sanksi berupa potongan tunjangan daerah. Aturan ini, tidak akan pandang bulu. Artinya, semua

PNS yang berani mangkir dari tanggung jawabnya, akan terkena sanksi. Dedi menjelaskan, pihaknya sengaja mengeluarakna aturan tersebut. Supaya menjadi efek jera bagi para abdi masyarakat yang berani mangkir dari kewajibannya

Ombak Pantai Selatan Garut Telan Korban ILUSTRASI NET

NIAT menghabiskan masa libur Lebaran dengan berenang sambil menikmati keindahan Pantai Santolo, malah berujung maut.

arga untuk diuruskan pemakamannya. Lokasi ditemukannya korban berjarak terbilang cukup jauh dari lokasi korban terseret arus, mencapai sekitar lima kilometer,” ujar TB Agus Sopyan, Rabu (22/7). Agar tak terjadi kasus serupa, dia mengingatkan para wisatawan tidak berenang di Pantai Selatan Garut. Sebab pantai selatan Garut ombaknya besar, dan banyak

B8

Kades di Majalengka Gamang Terapkan UU Desa

MUSIBAH

Petugas Satuan Polisi Air dibantu masyarakat tergabung dalam Kelompok Masyarakat Pengawas Santolo, masih terus melakukan penyisiran dalam upaya mencari korban hilang terseret arus Pantai Santolo Kecamatan Cikelet selatan Garut pada Senin (20/7). Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Garut Dadi Zakaria melalui Kepala Seksi Kesiapsiagaan TB Agus Sofyan menjelaskan, korban bernama Pahad bin Jajat (20) karyawan pabrik sepatu olahraga PT Chang Shien warga Kampung Melayu RT 03/01 Desa Cintarakyat, Samarang, Garut itu ditemukan Rabu (22/7) pukul 08.30 WIB di kawasan Pantai Karang Papak masih Kecamatan Cikelet. “Saat ditemukan, korban sudah meninggal dunia. Setelah sempat dievakuasi, dan diperiksa, korban dibawa kelu-

www.inilahkoran.com

kawasan pantainya curam serta penuh hamparan karang yang cukup berbahaya bagi keselamatan jiwa. Menurut sejumlah keterangan, Pahad hilang terseret arus Pantai Santolo saat berenang bersama temannya pada Senin sekitar pukul 07.30 WIB. Saat itu korban sedang berenang bersama temannya ketika tiba-tiba datang ombak dan menyeret tubuh kor-

ban yang terus menghilang terbawa arus. Sedangkan seorang temannya selamat, dan kembali ke pantai. Selama ini wisatawan memang kerap melakukan aktivitas renang di kawasan Pantai Santolo. Padahal kawasan tersebut terbilang tak aman bagi aktivitas renang karena gelombangnya besar. Sehingga kawasan Pantai Santolo lebih cocok untuk menikmati

pemandangan yang memang sangat eksotis. Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Garut mencatat, secara umum kondisi pantai selatan Garut tidak aman untuk berenang karena gelombangnya besar, dan banyak terdapat batu karang terjal. Dari bentangan pantai selatan Garut sepanjang 82 kilometer, hanya kawasan pantai Ranca Buaya dapat digunakan aktivitas berenang. Itu pun jaraknya sangat dekat bibir pantai, paling jauh hanya sekitar 5 meter dari bibir pantai. Terdapat sekitar sepuluh kawasan obyek wisata potensial di sepanjang pantai selatan Garut yang kerap diserbu pengunjung pada musim liburan, yakni pantai Cibalong, Karang Paranje (Kecamatan Cibalong), Cijeruk Indah, Sayang Heulang (Kecamatan Pameungpeuk), Santolo, Gunung Geder, Karang Papak, dan Manalusu (Kecamatan Cikelet), Cicalobak (Kecamatan Mekarmukti), serta Puncak Guha, dan Ranca Buaya (Kecamatan Caringin). (zainulmukhtar/rey)

itu. Adapun potongan tunjangan dari PNS yang mangkir itu, akan dikembalikan ke kas daerah. “Ini kan sudah menjadi aturan. Jadi, tak ada alasan untuk tak masuk kerja pada hari pertama pascalibur lebaran,” ujar dia. Dedi menambahkan, sebenarnya sanksi potongan gaji atau tunjangan ini sudah dikeluarkan sejak beberapa tahun lalu. Hasilnya, kesadaran dan tanggung jawab PNS di lingkungan Pemkab Purwakarta lebih meningkat. “Kami hanya ikut mengingatkan kedisiplinan abdi negara ini. Alhamdulillah, kebijakan ini ternyata cukup efektif untuk meningkatkan kesadaran PNS akan tanggung

jawabnya,” tambah dia. Sementara itu, Kepala Badan Kepegawaian dan Diklat Daerah (BKD) Purwakarta M Fajar Sidik menambahkan, kebijakan tersebut tak hanya berlaku pada hari pertama masuk kerja. Melainkan, akan dijalankan seterusnya oleh para abdi negara itu. “ Ini aturan yang harus seterusnya dijalankan oleh seluruh PNS,” tegas dia. Dengan kata lain, sambung dia, jika ke depan para abdi negara ini tak masuk kerja tanpa keterangan apapun (mangkir), konsekwensinya tunjangannya akan dipotong. Pemotongannya sesui dengan aturan yang sudah ditetapkan. (asep mulyana/rey)


InilahBogor

INILAH GRUP : INILAH KORAN  PORTAL NEWS : INILAH.COM  INILAHKORAN.COM YANGMUDA.COM  JAKARTAPRESS.COM  MAJALAH: INILAH REVIEW

HOTLINE: IKLAN 0251-8359233 REDAKSI 0251-8359167 SIRKULASI 082817093475

Dari Bogor untuk Indonesia

REDAKSI /IKLAN/SIRKULASI: RUKO ARYAWIDURA JALAN AHMAD ADNAWIJAJA 11A KOTA BOGOR telp: 0251-8359233(Hunting) 0251-8359167 (Redaksi). Fax 0251-8359271. Harga layanan Rp 55.000/Bul KAMIS, 23 JULI 2015 Website www.inilahkoran.com

e

Email

e-Paper www.inilah.com/ikoran

Facebook inilahkoran jabar

Line Chat inilahkoran

Twitter

RP 2.000

SECTION B

Dewan Sesalkan Buruknya Irigasi

ILUSTRASI/NET

DPRD Kabupaten Bogor meminta Dinas Bina Marga memperhatikan irigasi. Pasalnya buruknya irigasi dinilai semakin menambah dampak kekeringan. Oleh: Adhi Mawardi

BOGOR

B

INILAH BOGOR

K

etua Komisi III DPRD Kabupaten Bogor, Wawan Haikal meminta Dinas Bina Marga lebih memperhatikan sarana irigasi. Hal itu dilontarkan sebagai bentuk kekecewaan terhadap buruknya infrastruktur irigasi yang dinilai semakin memicu dampak kekeringan. Seperti diketahui, kemarau panjang yang terjadi me-

nyebabkan sejumlah wilayah mengalami kekeringan. Kondisi tersebut semakin diperparah dengan buruknya infrastruktur irigasi persawahan dan terjadinya kerusakan dibagian hulu. Sehingga sektor pertanian hilir kian kesulitan. “Kami minta Dinas Bina Marga dan Pengarian lebih serius memperbaiki saluran irigasi. Hal ini penting supaya

saat terjadi kemarau panjang seperti sekarang, air masih bisa mengalir,” kata Wawan Haikal kepada INILAH, Rabu (22/7). Wawan menegaskan, lingkungan hulu yang sekarang banyak dibangun vila-vila juga harus menjadi perhatian. Khususnya, kawasan yang selama ini dikenal sebagai daerah resapan supaya bisa dibebaskan. “Menyempitnya sumber

air di bagian hulu karena semakin maraknya pembangunan vila-vila yang diduga tak memiliki izin. Ini juga perlu ditertibkan,” katanya. Menyinggung penanganan kekeringan, Wawan meminta semua dinas terkait harus bergerak. PDAM sebagai salah satu perusahaan daerah harus mempriorotaskan kebutuhan air bersih ke daerah-daerah yang mengelami musibah ke­

Pemkot Bogor Tertibkan PKL Kebon Kembang INILAH/RIZKI MAULUDI

BONGKAR KORUPSI WARUNG JAMBU

KEJARI Kota Bogor terus melakukan pengusutan terkait dugaan penyimpangan pengadaan lahan Warung Jambu Dua » BACA HAL B2 (Angkahong).

INILAH, Bogor - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Bogor menertibkan puluhan Pedagang Kaki Lima (PKL) di kawasan Sawo Jajar, Jalan Dewi Sartika dan sekitaran Pasar Kebon Kembang pada Rabu (22/7). Penertiban ini dilakukan untuk memperlebar jalur akses ke Pasar Kebon Kembang dan menata kawasan sekitar pasar. Para PKL bersikap koope­ ratif saat pembongkaran dengan ikut membongkar sendiri lapaknya dan Satpol PP juga lewat pengeras suara di truk mengimbau

agar pedagang segera berkoordinasi dengan PD Pasar Pakuan Jaya (PD PPJ) dan Dinas UMKM Kota Bogor. Penertiban pedagang tersebut di­ pimpin langsung Wali Kota Bima Arya bersama jajaran Muspida. Turut hadir juga dalam penataan PKL Pasar Kebon Kembang tersebut yakni, Wakapolres Bogor Kota Kompol Satya Widi, Dandim 0606 Letkol Inf M.Albar, bersama Empat unsur pimpinan DPRD ikut memantau ke Sawo Jajar.

» Bersambung ke Hal B2

jalan raya penuh hingga larut malam. Pedagang sayuran segar, umbi, jagung,

pisang tak henti melayani pengunjung yang berbelanja. “Omset penjualan saya

Lebaran tahun ini angka kecelakaan di jalur tengkorak ini turun drastis dari tahun-tahun sebelumnya. Padahal jalur ini dikenal rawan kecelakaan.”

» Bersambung ke Hal B2

» Bersambung ke Hal B2

ILUSTRASI/NET

WISATAWAN: Suasana Kota Cipanas, Canjur, yang dipadati wisatawan. Selain beriwisata alam mereka juga berbelanja sayur dan buah-buahan segar.

Jalur Tengkorak Cileungsi-Cianjur Aman dari Kecelakaan

naik. Alhamdullilah, dari tiga hari sebelum lebaran sudah ramai. Mereka kebanyakan warga Jakarta yang belanja ke sini,” kata Udin, pedagang sayuran ketika ditemui INILAH, pekan ini. Memasuki hari kedua, misalnya, Cipanas makin padat oleh pengunjung dari luar kota. Mereka menghabiskan waktu kuliner dan menikmati alam pegunungan yang asri. Keramaian kian tampak siang hari, saat masyarakat sekitar juga mulai melakukan perjalanan silahturahmi ke sanak saudara

Melepas Rutinitas di Asrinya Cipanas

Cipanas memang bukan tempat baru bagi kalangan wisatawan. Hampir tiap akhir pekan, kota berpenduduk 91.405 jiwa dengan luas wilayah 58,03 km2 itu selalu didatangi wisatawan, khususnya warga keturunan. Saat libur Lebaran pun, kota di atas bukit ini sudah dipadati warga Jakarta. Rumah makan disepanjang

» Bersambung ke Hal B2

INILAH, Bogor - Angka kecelakaan di jalur alternatif Cileungsi-Cianjur bertepatan dengan arus mudik dan balik Lebaran 1436 Hijriyah mengelami penurunan dibading tahun sebelumnya. Bahkan, dari H-7 sampai dengan H+5 jalur ini aman terkendali. “Lebaran tahun ini angka kecelakaan di jalur tengkorak ini turun drastis dari tahun-tahun sebelumnya. Padahal jalur ini dikenal rawan kecelakaan,” ungkap Kepala Sub Unit Pos Pol Agro Cileungsi Aiptu Abdul Karim, Rabu (22/7). Menurutnya, dari catatan kepolisian lalu lintas Pos Pol Laka Lantas Agro Cileungsi, hanya ada satu kecelakaan lalu lintas yang mengakibatkan korban jiwa, yaitu pada hari raya Idul Fitri tahun 2015 ini. “Satu kecelakaan lalu lintas tersebut terjadi di Jalan Raya Bendungan, Sukamakmur Kampung Baru RT 02/ RW 03, Desa Sukadamai, Sukamakmur, Kabupaten Bogor,” jelasnya.

PARIWISATA

UDARANYA yang sejuk serta banyak pilihan kuliner tradisional menjadi alasan Cianas menjadi daerah asri yang diminati untuk menghabiskan masa liburan.

keringan. “Jangan berpikir komersil terus, sekarang sedang ada bencana kekeringan, sebaiknya PDAM fokus dalam membantu penanganan bencana kekeringan. Paling tidak bisa mensuplai kebutuhan air bersih untuk minum dan kegiatan rumah tangga,” ujarnya.


BOGOR RAYA

KAMIS, 23 JULI 2015

www.inilahkoran.com

B2

PDAM Sebar Bantuan Air Bersih ILUSTRASI/NET

PERUSAHAAN Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Pakuan Kota Bogor bergerak cepat mengirimkan bantuan air bersih sebagai antisipasi kekeringan.

merawat taman-taman yang terdampak kekeringan. “Surat dari DKP sudah ada di meja saya, segera kita tindaklanjuti,” pungkasnya.

Oleh: Rizki Mauludi

A

ncaman krisis air bersih terus meghantui warga Kota/Kabupaten Bogor. Sebagai antisipasi meluasnya dampak kekeringan, PDAM Tirta Pakuan Kota Bogor bergerak cepat membantu warga yang mengalami kekeringan dengan mengirimkan bantuan air bersih, Selasa malam (21/7). Untuk tahap awal, PDAM mengirimkan tiga unit tangki ke Kelurahan Mulyaharja, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor untuk membantu ketersediaan air bersih bagi warga di dua Rukun Warga (RW). Secara bertahap, hal itu akan terus dilakukan selama musim kemarau. Direktur Utama PDAM Tirta Pakuan Kota Bogor, H.Untung Kurniadi menutur-

kan, sebagai antisipasi krisis air bersih, PDAM mensuplai 9.000 liter air bersih bagi 200 KK yang tersebar di dua RW. “Kami kirim 3.000 liter air bersih ke warga di RT 1,2 dan 3 RW 11, serta 6.000 liter RT 1 RW 4,” kata Untung kepada INILAH. Menurut Untung, pasokan air bersih ini merupakan upaya PDAM Kota Bogor membantu warga yang kesulitan mendapatkan air akibat kemarau. “Kami turut prihatin dengan kondisi warga di Mulyaharja yang kesulitan mendapat air bersih. Atas dasar itu, kita kirim tangki ke sana,” ujar Untung. Selain mengirim tangki air ke wilayah itu, PDAM pun mendirikan tangki portable di perbatasan RW 11 dan RW 3 Kelurahan Mulyaharja Keca-

matan Bogor Selatan Kota Bogor. Tangki dengan kapasitas 9000 liter ini akan diisi oleh PDAM, sesuai dengan permintaan warga. “Kami bisa isi setiap hari, tergantung permintaan warga. Jadi kebutuhan air warga di situ akan terpenuhi,” kata dia.

Untung menambahkan, warga yang menginginkan pasokan air ini dapat menghubungi call center PDAM Kota Bogor pada nomor 02518324111. Petugas dapat melayani permintaan warga itu 24 jam. “Warga dapat mendapatkannya secara gratis. Hanya

ada syaratnya, harus ada surat resmi ke PDAM yang ditandatangani lurah dan dan camat,” kata Untung. Selain mengatasi kesulitan warga akibat kekeringan, PDAM pun siap membantu Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) Kota Bogor

Berkah Penggali Sumur Kekeringan yang terjadi di wilayah Kota/Kabupaten Bogor memang mengundang aksi keprihatinan bagi sejumlah kalangan. Namun di balik musibah tersebut, ternyata juga memberikan berkah bagi para penggali sumur. Pantauan INILAH, Tukang gali sumur tanah dan bor di Kecamatan Kemang, Kabupaten Bogor misalnya kebanjiran pesanan, lantaran sebagian besar sumur masyarakat kering dan perlu digali lagi. “Berkah musim kemarau, tukang gali sumur banyak diminati masyarakat,” kata tukang gali sumur di Kemang, Calor, Rabu (22/7) seperti dikutip Antara. Ia mengatakan sehari bisa mendapatkan pesanan gali sumur hingga dua lubang. Karena pekerjaan dilakukan secara manual jadi hanya bisa dilakukan satu lubang per hari.

“Kami tidak menerima gali sumur baru, hanya menerima pesanan tambahan kedalam sumur saja,” katanya. Ia mengatakan, kebutuhan akan sumur tanah dan bor jadi prioritas masyarakat Kemang karena belum ada aliran air dari PDAM Kabupaten Bogor. “Untuk tarif menambah kedalam sumur tanah dan bor mulai dari Rp300 ribu hingga Rp600 ribu per lubang,” katanya. Ia mengatakan targetnya hanya menambah kedalam sekitar satu hingga dua meter atau sampai mendapatkan mata air yang lebih besar. Sementara itu, Lilis warga Kecamatan Kemang, Kabupaten Bogor yang menggunakan jasa tukang gali sumur menyatakan menggunakan jasa tukang gali sumur untuk menambah debit air di dalam sumurnya. Karena selama musih kemarau air di dalam sumur miliknya sempat surut. “Karena sebentar lagi libur lebaran berakhir dan kembali beraktifitas seperti biasa maka kami sekeluarga membutuhkan pasokan air,” katanya. (ghi)

SAMBUNGAN B1 ... Dewan Sesalkan Buruknya Irigasi ... Sambungan hal B1 Sementara itu, Kepala Seksi Kesiapsiagaan Badan Penanggulangan BPBD Kabupaten Bogor Budi Aksomo mengatakan, bagi warga yang membutuhkan pasokan air bersih agar segera melaporkan ke pihak Desa, Kecamatan atau bisa langsung ke BPBD, laporan tersebut akan direspon dan langsung ditindak lanjuti. Dijelaskan, setiap ada laporan masuk pasti langsung ditangani, laporan bisa melalui desa, kecamatan atau langsung

ke BPBD, lalu laporannya akan diproses supaya resmi secara administrasi, dan akan langsung di suplay air. “Prosesnya tidak lama dalam hitungan jam saja bisa langsung kami kirim air bersih, karena personil kami selalu siap siaga dan siap memberikan pelayanan,” kata Budi. Dia menambahkan, mengingat kemarau musim ini berkepanjangan dan banyak wilayah yang mengalami kekeringan bertambah. Pihaknya terus berkoordinasi dengan PDAM Tirta Kahuripan dan PMI Kabupaten Bogor untuk

memberikan pelayanan. Setiap hari BPBD, selalu menyediakan 8 armada dan 32 personil sebagai operator, untuk memenuhi permintaan masyarakat mensuplay air bersih untuk keperluan masyarakat. Mengenai titik yang mengalami kekeringan, Budi memaparkan bahwa daerah rawan kekeringan didominasi wilayah timur, utara dan barat. “Wilayah barat ada Ciampea dan Leuwisadeng, utara ada Kemang, Parung Panjang, Rumpin, Parung. Sedangkan untuk wilayah timur meliputi

... Melepas Rutinitas di Asrinya Cipanas wilayah kecamatan Jonggol, Tanjungsari, Cariu, Babakan Madang dan Sukamakmur, namun untuk wilayah selatan masih aman, karena mulai dari Cigombong hingga Cisarua tidak mengalami kekeringan,” tandasnya. Kepala Desa Sukaharja, Kecamatan Sukamakmur Atika menuturkan, warganya saat ini mengalami krisi air. Jangan untuk persawahan, untuk air minum saja harus mengambil cukup jauh. “Air sungai mengering. Tak ada air,” katanya. (ghi)

... Pemkot Bogor Tertibkan PKL Kebon Kembang Sambungan hal B1 Kasatpol PP Kota Bogor, Eko Prabowo mengatakan, giat pembongkaran kali ini adalah tindak lanjut dari kegiatan pada malam takbiran lalu. “Saat malam takbiran kami membongkar Tempat Penampungan Sementara (TPS) pasar Kebon Kembang. Kami tertibkan dan bersihkan agar lebih rapi dan tertata lagi,” ungkapnya. Eko menuturkan, pembongkaran dilakukan di beberapa titik, yaitu Jalan Sawo Jajar, Jalan Dewi Sartika, Jalan MA Salmun dan Jalan Mayor Oking. “Ini sudah zero toleran tidak diperbolehkan lagi berjualan di situ, karena untuk pedagang kuliner sendiri nantinya samping blok C dan D akan dijadikan pusat kuliner. Dinas terkait sedang mer-

ancang desain pusat kuliner itu,” tambahnya. Eko mengaku, terus melakukan pengawasan di titik-titik yang dibongkar. Ia berharap pedagang Kota Bogor mengikuti aturan dalam Perda 8 tahun 2006. Terlebih, Pemkot juga tengah menyiapkan pedagang yang belum mendapatkan kios untuk ditampung sementara di dekat pintu perlintasan kreta api, karena pintu perlintasan akan selalu di tutup. “Nanti sementaranya deket stopan rel, sambil pedagang bisa mendapatkan lahan kios kering yang jumlahnya sebanyak 425 kios dan 65 kios bagi pedagang basah di dalam pasar Kebon Kembang. Pedagang harus segera berkoordinasi dengan PD PPJ dan Dinas UMKM untuk nasib mereka. Kalau dioptimalkan masuk ke

pasar semua pedagang bisa mendapatkan kios,” jelasnya. Kepala Unit Pasar Kebon Kembang, Adi mandala mengatakan, siap menampung para pedagang, akan tetapi mereka harus siap mengikuti aturan yang ada. “Kepemilikan kios harus ada pembayaran. Dahulu PKL yang pindah di blok A B dan E bisa kok membeli kios. Saya akan koordinasi dengan pusat dan dinas UMKM. Kami juga akan mendorong semua motor parkir di atas gedung blok A, B1 dan B2. Agar akses jalan pasar bisa lebih luas. Kami akan tertibkan yang menghalangi jalan ke pasar,” tegas­ nya. Dandim 0606 Kota Bogor, Letkol Inf M. Albar menjelaskan, semua pedagang yang berjualan sudah didata dan diberikan imbauan. Langkah

pembongkaran didampingi oleh Kodim 0606 Kota Bogor berlangsung aman dan ini juga untuk mengantisipasi aadanya pedagang baru yang datang. “PKL nantinya akan did dorong masuk ke pasar, karen sesuai MoU sehabis lebaran mereka tidak boleh berjualan di badan jalan di titik yang telah ditentukan,” jelasnya. Sementara itu Ismail (60) warga Katulampa yang merupakan pelanggan Pasar Kebon Kembang menyambut baik adanya pembongkaran PKL yang dibahu jalan. Menurutnya ini merupakan langkah tepat dari Pemkot Bogor dan membuat nyaman masyarakat. “Walau terkesan terlambat, tapi langkah ini tepat diambil Pemkot Bogor. Saya harap ini berjalan lancar,” singkatnya. (rizki mauludi/ghi)

... Sambungan hal B1 Kata “Cipanas” sendiri berasal dari bahasa Sunda, yaitu ci atau cai yang berarti “air” dan panas yang berarti “panas”. Daerah ini dinamakan Cipanas karena di tempat ini terdapat sumber air panas, yang mengandung belerang, dan yang kebetulan berada di dalam kompleks Istana Cipanas. Sebenarnya bangunan induk istana ini pada awalnya adalah milik pribadi seorang tuan tanah Belanda yang dibangun pada tahun 1740. Sejak masa pemerintahan Gubernur Jenderal Gustaaf Willem Baron Van Imhoff, bangunan ini dijadikan sebagai tempat peristirahan Gubernur Jenderal Hin-

dia Belanda. Sekarang Istana Cipanas sudah menjadi pilihan pejabat tinggi negara seperti Presiden dan para menteri. Tapi masyarakat biasa juga bisa berkunjung setelah sebelumnya memberitahu pengurus Istana. Biasanya mereka adalah para murid sekolah yang dipandu para guru untuk berkunjung ke Istana. Istana Cipanas adalah satu dari sekian destinasi yang bisa dikunjungi di kawasan ini. Ada cukup banyak lagi tempat wisata di Cipanas yang bisa direkomended. Diantaranya, Taman Bunga Nusantara.Jika ingin menyaksikan pemandangan beraneka ragam bunga, bisa mengunjungi Taman Bunga

Nusantara (TBN). Disini ada banyak sekali koleksi bunga yang cantik dan beraneka warna, mulai dari bunga dari iklim tropis maupun iklim dingin dari seluruh dunia. Selain dapat menikmati keindahan pemandagan hamparan bunga warna-warni, disini bisa juga sebagai penambah wawasan mengenai jenis-jenis bunga yang ada di berbagai negara. Untuk mengunjungi tempat ini, bisa langsung menuju ke Jalan Mariawati km 7 Desa Kawung, Luwuk, Cipanas, Kabupaten Cianjur. Kebun Raya Cibodas, adalah tempat wisata di Cianjur yang paling banyak dikunjungi wisatawan. (adhi mawardi/ghi)

... Jalur Tengkorak Cileungsi-Cianjur Aman dari ... Sambungan hal B1 Kecelakaan lalu lintas tersebut terjadi antara kendaraan sepeda motor jenis bebek B 3510 FIZ yang dikendarai Beni Saputra (20) warga perumahan Taman Indah Serang Selatan Bekasi yang menabrak sebuah kendaraan Kijang Super dengan nomor polisi T 1204 TVA. Ia menambahkan, saat kecelakaan itu sang sopir Kijang harianto (48) kaget sehingga tidak dapat menghidari kendaraan motor yang melawan arah hingga mengakibatkan pengendara sepeda motor meninggal dunia di Puskesmas Jonggol. Sementara itu, kemace-

tan di jalur ini juga terbilang tidak terlalu signifikan bahkan normal seperti hari biasa.Pada hari-hari biasa jalur Transyogi hingga ke Metland Cileungsi sudah biasa terjadi kemacetan. Titik-titik macet tersebut, diantaranya terjadi di Nagrak Cikeas, Perumahan Raflesia, Kota Wisata dan Legenda Wisata. Namun demikian, jalur yang membelah Kabupaten Bogor dengan Bekasi dan DKI Jakarta ini diperkirakan akan mengalami lonjakan ketika terjadi arus mudik. Oleh sebab itu, aparat kepolisian sudah melakukan antisipasi dengan menempatkan personelnya di beberapa titik rawan kemacetan. “Agar perjalananarus balik

berjalan lancar, kami juga menempatkan beberapa petugas di beberapa daerah rawan kemecetan,” tambah Karim. Dibagian lain, Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Bogor Wasto - yang membidangi kesejahteraan rakyat meminta supaya pemerintah daerah juga bisa melakukan pengawasan saat arus balik. Salah satunya yang harus diantisipasi adalah kemungkinan terjadinya eksodus penduduk yang masuk Bogor. “Dinas kependudukan juga harus melakukan monitoring, jangan sampai terjadi ledakan jumlah penduduk yang secara administrasi tidak memenuhi syarat,” katanya. (adhi mawardi/ghi)


BOGOR RAYA

KAMIS, 23 JULI 2015

www.inilahkoran.com

B8

Bongkar Korupsi Warung Jambu

KEJARI Kota Bogor terus melakukan pengusutan terkait dugaan penyimpangan pengadaan lahan Warung Jambu Dua (Angkahong).

K

Oleh: Rizki Mauludi

epala Kejaksaan Negeri (Kajari) Kota Bogor, Katarina Endang Sarwestri mengungkapkan, pihaknya telah menaikan status perkara dugaan penyimpangan lahan Warung Jambu Dua dari penyilidikan ke penyidikan. Namun, hingga saat ini pihaknya belum menetapkan tersangka. Hal tersebut disampai-

kan Katarina, saat menggelar jumpa pers peringatan Hari Bakti Adhyaksa Ke-55 di Kantor Kejaksaan Negeri Kota Bogor, Rabu (22/7). Katarina menjelaskan, dalam penanganan perkara ini pihak Kejari cukup serius dan perlu berhati-hati karena menyangkut hak azasi manusia. Sehingga dalam tahap penyidikan ini mencari buktibukti kuat untuk menetapkan tersangka. “Saya meminta du-

kungan terhadap rekan-rekan semua dan media, semoga penanganan perkara ini objektif, intensif dan serius,” ujarnya. Disinggung terkait rencana pemanggilan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bogor, Katarina mengatakan, jika diperlukan pihaknya akan melakukan pemanggilan terhadap mereka untuk dimintai keterangannya. Namun hingga saat ini, pihaknya masih dalam tahap pengumpulan bukti-bukti dan fakta yang mendukung kasus tersebut. “Saat ini kita baru memulai tahap penyidikan,” jelasnya. Pada kesempatan itu, Katarina juga menerangkan, pada tahap penyidikan insitusinya kembali akan melakukan pemanggilan terhadap

pemilik lahan seluas 7.302 meter persegi yang dibeli emerintah Kota (Pemkot) Bogor pada akhir tahun 2014 lalu, yaitu Kawidjaja Henricus Ang atau Angkahong. “Ditahap penyelidikan pemilik lahan sudah dilakukan beberapa kali pemanggilan, dikarenakan sakit bersangkuta tidak bisa hadir. Untuk itu, pada tahap penyidikan ini kami akan melakukan pemanggilan kembali terhadap bersangkautan,” katanya. Dalam kesempatan tersebut, Katarina juga menyampaikan serangkaian kasus lain yang tengah ditangani Kejakasaan Negeri (Kejari) Bogor di tahun 2015. Menurutnya, sepanjang Januari hingga Juli 2015, pihaknya telah melaku-

Yanti Minta Apel Jangan Cuma Seremonial INILAH, Bogor - Hari pertama masuk kerja pasca libur Hari Raya Idul Fitri seluruh PNS Sekretariat Pemkab Bogor menghadiri apel pagi di komplek perkantoran Tegar Beriman, Cibinong. Mereka sejak pukul 07.00 WIB sudah berada di lapangan upacara. Berbeda dengan hari biasa, apel kali ini sekaligus ajang halal bi halal

sesama pegawai. “Ke depan, upacara pagi seperti ini jangan hanya memenuhi jadwal serimonial saja, tetapi mengandung bobot berupa hal yang dilaksanakan para PNS sebagai wujud tanggung jawab kinerja,” tegas Bupati Bogor Nurhayanti, Rabu (22/7), saat memimpin apel pagi. Dikatakan Yanti, setelah satu bulan menjalankan

ibadah puasa pada bulan ramadhan,semua umat muslim yang menjalankannya akan kembali suci pada saat merayakan idul fitri. Sebagai aparatur sipil negara juga diharapkan akan dapat lebih meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat. “Hari Raya Idul Fitri ini merupakan momentum seluruh umat muslim untuk memperbaiki kualitas ibadah dan bagi aparatur merupakan kesempatan untuk meningkatkan kinerja sebagai wujud ibadah dalam melayani masyarakat,” tandasnya. Ia juga berpesan kepada seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) lingkup Pemerintah Kabupaten Bogor untuk senantiasa menjaga kebersamaan dan kualitas kinerja, karena dengan kebersamaan dan kinerja yang baik, akan menghadirkan pelayanan prima kepada masyarakat. “Ada kewajiban yang harus dipenuhi para PNS, yakni pelayanan yang prima kepada masyarakat.

Hal itu merupakan wujud pertanggungjawaban PNS atas apa yang sudah mereka terima. Untuk itu saya tidak bosan untuk mengingatkan hal tersebut. Kerja kita adalah pengabdian, juga sebagai bentuk ibadah kita kepada Allah SWT dengan senantiasa melakukan hal yang terbaik bagi masyarakat,” pesannya. Selanjutnya guna meningkatkan kebersamaan, Bupati meminta agar setiap apel pagi dapat dihadiri seluruh PNS, Karena ke depan, apel pagi harus dapat menjadi sarana untuk mensosialisasikan kebijakan dan target yang harus dilakukan oleh para PNS. “Apel pagi harus dilaksanakan seluruh PNS, dengan memberikan pembekalan yang menjadi fokus kebijakan dan program,” tuturnya. Apel pagi dilanjutkan dengan silaturahim dan saling memaafkan satu sama lainnya antara Bupati Bogor dan juga seluruh jajaran Pemkab Bogor.(adhi mawardi/ghi)

Ke depan, upacara pagi seperti ini jangan hanya memenuhi jadwal serimonial saja, tetapi mengandung bobot berupa hal yang dilaksanakan para PNS sebagai wujud tanggung jawab kinerja.” NURHAYANTI

kan beberapa penanganan perkara dugaan tindak pidana korupsi (Tipikor). “Ada dua perkara statusnya penyelidikan dan dua perkara statusnya penyidikan. Sedangkan tahap penuntutan ada enam perkara dan sudah dilakukan eksekusi ada tiga perkara serta empat perkara masih dalam tahap persidangan,” paparnya. Untuk penanganan di bidang Pidana Umum (Pidum), Dia menyampaikan hampir 80 persen didominasi perkara narkoba. “Bagi pengedar dan Bandar kami akan menuntut sesuai ketentuan, dan berharap ini menjadi bagian dari pemberantasan narkotika yang ada di wilayah hukum Kota Bogor,” papar Katerina.

Pada kesempatan itu, Katerina juga mengatakan satu program prioritas bidang Pidum, pihaknya telah meluncurkan sebuah aplikasi layanan Sistem Manajemen Informasi Kejari Bogor (Simaskribo) dan SMS Gateway Denda Tilang. Informasi masyarakat ini menurutnya, merupakan inovasi sebagai bentuk optimalisasi pelayanan publik dari Kejari Bogor. Lebih lanjut mengenai SMS Gateway, dijelaskannya, layanan itu untuk mempermudah masyarakat ketika mengurus dan mengetahui jumah besaran denda tilang. Bagi pelanggar yang tidak hadir di persidangan bisa mengakses layanan

tersebut dengan format SMS Gateway ketik Tilang (spasi) nomor tilang kirim ke 081316134286. “Layanan ini secara otomatis akan mengirim jumlah besaran denda tilang yang dibayarkan,” imbuhnya. Sementara pada bidang Perdata dan Tata Usaha Negara (Datun), Katerina yang didampingi para kepala seksi tiap bidang menyampaikan, institusinya sudah melakukan kerjasama dengan beberapa SKPD di lingkungan Pemkot Bogor. Kerjasama itu dalam rangka pendampingan yang ranahnya lebih kepada pencegahan Tipikor dalam pelaksanaan pembangunan di wilayah Kota Bogor.(ghi)

Sering Bolos, Dua PNS Kota Bogor Dipecat INILAH,Bogor - Pemkot Bogor akan memecat dua Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang kerap membolos. Hal tersebut terungkap saat Badan Kepegawian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kota Bogor menggelar sidak di hari pertama masuk kerja di lingkungan Pemkot Bogor. Sekretaris BKPP, Ida Priatni mengungkapkan, hari pertama masuk kerja Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor masih banyak PNS yang tidak masuk kerja. Namun sejauh ini alasannya karena cuti dan sakit. Ida mengungkapkan, dalam sidak pertama, pihaknya mengerahkan 22 orang yang terbagi dari sepuluh tim dari BKPP untuk melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) ke semua Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kota Bogor. “PNS di Kota Bogor 9.078 orang dan yang mengajukan cuti tahun ini ada 373 PNS. Yang diluar itu akan kami tindak,” katanya, Rabu (22/7). Menurut Ida, dari hasil sidak yang dilakukan dimulai dari pukul 09.00 WIB, pihaknya memenukan adanya PNS yang membolos. Menurut Ida, ada delapan keriteria PNS yang tidak masuk pada hari ini yaitu sakit, cuti, dispensasi, lepas piket, tugas belajar (kuliah S1 atau S2), dinas keluar, tanpa keterangan. “Tercatat hanya sebanyak 373 orang PNS yang cuti, sedangkan tanpa keterangan tanpa keterangan 13 di Kota Bogor. Jumlah PNS yang hadir sebanyak 3.431 orang (86%),”tambahnya. Ida mengatakan, sebagai

tindakan penegakan aturan, pihaknya tidak akan segansegan memberikan sanksi tegas bagi PNS yang membandel. Namun, tetap mengacu pada aturan yang ada. Urutan sanksi tersebut dapat berkembang dari teguran lisan, teguran tertulis, dan pertanyataan secara tertulis. “Jika masih membandel akan dibentuk tim khusus. Jika sudah masuk tahap terakhir sanksinya, seperti penundaan pangkat dan lain-lain,” jelasnya. Lebih lanjut Ida menerangkan, pada tahun 2015 ini ada dua orang PNS yang diberhentikan karena tidak pernah

masuk selama dua bulan. Otomatis pimpinan telah datang ke rumahnya, namun ternyata PNS tersebut tidak diketahui keberadaannya lagi. “Jadi pihak Pemerintah, memecat oknum PNS tersebut secara tidak terhormat,”tegasnya. Mekanisme pemberhentian PNS secara terhormat saat usia 50 tahun dan masa masa kerjanya 20 tahun. Namun kalau ada yang keluar sebelum itu, tidak ada gaji pensiun. Kemudian jika ada oknum PNS yang berumur 50 tahun, ada masalah pidana tetap tidak akan mendapatkan gaji bulanan. (rizki mauludi/ghi)


INILAH GRUP : INILAH KORAN  PORTAL NEWS : INILAH.COM  INILAHKORAN.COM YANGMUDA.COM  JAKARTAPRESS.COM  MAJALAH: INILAH REVIEW

RP 2.000 SECTION C

REDAKSI /IKLAN/SIRKULASI: JALAN TERUSAN PASTEUR NO 167 BANDUNG TELP 022-6127865 (HUNTING), 022-6127793 (REDAKSI) FAX 022-6127769 HARGA LANGGANAN RP55.000/BULAN

KAMIS, 23 JULI 2015

SERGIORAMOS

e-Paper www.inilah.com/ikoran

Facebook inilahkoran jabar

negosiasi teransfer berjalan alot karena pelatih Madrid, Rafael Benitez, menginginkan sang bek bertahan. Setan Merah sempat menawarkan skenario tukar tambah Ramos dengan kiper mereka, David De Gea, namun Los Blancos tetap menolak. “Saya bilang saya tak bisa membahas rumor ini,” ujar Van Gaal seperti dikutip dari AS.com.

“Saya sudah bilang berkali-kali bahwa MU sedang berproses (mengembangkan tim) dan mungkin Mr. Ramos adalah bagian dari proeses tersebut. Siapa tahu,” katan pelatih berusia 63 tahun itu. Sementara itu, presiden Madrid, Florentino Perez, masih belum rela melepas bek

MASA depan Zlatan Ibrahimovic masih tanda tanya. Sebagian yakin, dia bertahan di Paris Saint-Germain. Tapi, spekulasi kepindahannya ke AC Milan atau Manchester United terus bergulir.

M

JEJAK TRANSFER 1 Juli 2001 Dari: Malmo Ke: Ajax Nilai: 7,8 juta euro 31 Agustus 2004 Dari: Ajax Ke: Juventus Nilai: 16 juta euro 10 Agustus 2006 Dari: Juventus Ke: Inter Nilai: 25 juta euro

klub baru Ibra karena sang pemain belum merasakan tampil di Premier League. Sebelumnya, dia sempat merasakan panasnya Eredivisie, La Liga, dan juga Serie A. Masih Layak Mantan pelatih AC Milan Giovanni Trapattoni melayangkan pujian bagi striker Paris SaintGermain Zlatan Ibrahimovic. Trapattoni juga mendukung I Rossoneri untuk kembali merekrut Ibrahimovic. Striker berusia 33 tahun tersebut dikaitkan dengan Milan pada bursa transfer musim panas ini. Padahal, klub besutan Sinisa Mihajlovic telah mendatangkan dua penyerang yakni Carlos Bacca dan Luiz Adriano. Milan cukup aktif dalam bursa transfer saat ini guna mendongkrak prestasi yang anjlok musim lalu setelah hanya finis di posisi klasemen ke-10 Serie A Italia musim lalu. Oleh sebab itu, Trapattoni menilai, Ibrahimovic masih sangat berguna untuk Milan walaupun telah berusia 33 tahun. “Saya tidak khawatir memiliki pemain yang telah berusia 30 tahun,” ujar Trapattoni, seperti dilansir La Gazzetta dello Sport. “Ibrahimovic adalah pemain kelas dunia, seorang juara yang memiliki pemikiran dan kepribadian yang bagus. Dia pemain yang unik, tetapi itu tergantung kepada pelatih yang bekerja sama dengannya,” lanjut pelatih berjuluk Mr. Trap tersebut. Ibrahimovic pernah berseragam Milan pada 2010-2012 sebelum hengkang ke PSG. Bersama I Rossoneri, Ibrahimovic berhasil merengkuh trofi Serie A 2010/11 dan Piala Super Italia 2011. (bsf )

27 Juli 2009 Dari: Inter Ke: Barcelona Nilai: 45 juta euro 28 Agustus 2010 Nilai: 45 juta euro 30 Juni 2011 Dari: AC Milan Ke: PSG Nilai: 37 juta euro

ZLATAN IBRAHIMOVIC

129 LAGA

106 GOL

Usia : 33 tahun Tinggi : 195 cm Posisi : ST Negara : Swedia Agen : Mino Raiola Nilai Jual

43 ASSIST

22

: 15 juta euro

PERFORMA BERSAMA PSG Laga : 129

KARTU KUNING

Menit Main : 10.904 Gol : 106 Assist : 43 Kartu Kuning : 22 Kartu Merah : 3

3

KARTU MERAH

PERFORMA BERSAMA PSG

Dari: Barcelona Ke: AC Milan

Line Chat inilahkoran

berusia 29 tahun tersebut. “Kami tidak akan melepas pemain yang masih dalam masa kontrak,” demikian ujar sang presiden. AS melaporkan bahwa Perez akan mengadakan pertemuan dengan kaptennya tersebut di Tiongkok, saat Madrid melakoni turnamen pramusim International Champions Cup 2015. (bsf )

I R E T S MI A R IB anchester United kabarnya siap mengajukan tawaran sensasional untuk Ibra. Usai laga persahabatan melawan Fiorentina, pagi tadi WIB, pemain 33 tahun ini ditanya mengenai masa depannya bersama PSG. “Hal yang sangat penting untuk tampil bagus saat ini, untuk terus melakukan apa yang kami lakukan, dan bekerja keras untuk mempersiapkan diri jelang musim depan,” kata Ibra seperti dilansir Daily and Sunday Express. “Apakah saya akan bertahan di Paris? Masa depan saya ada di tangan agen Mino Raiola,” tegas mantan pemain Inter Milan dan AC Milan ini. Ibra turut menyumbangkan satu gol saat PSG menaklukkan Fiorentina 4-2 di International Champions Cup, pagi tadi. Namun, itu bukan berarti rumor kepindahannya tak terdengar. AC Milan difavoritkan untuk membawa pulang Ibra. Top scorer sepanjang masa Swedia ini sempat menghabiskan dua musim bersama Rossoneri, sebelum berlabuh di PSG di musim 2012-13. Sementara itu, MU juga dijagokan menjadi

Twitter @inilahkoran

ENJOY!

SELANGKAH LAGI

SAGA transfer Sergio Ramos terus berkembang. Pelatih Manchester United, Louis van Gaal, mengisyaratkan bahwa timnya belum menyerah mengejar sang bek tengah. MU sudah menyatakan ketertarikannya terhadap Ramos dalam sebulan terakhir. Meski demikian,

e

Email redaksijabar@inilah.com

Website www.inilahkoran.com

PRAMUSIM Chelsea

vs New York Red Bulls

Indosiar; Kamis (23/7) Pukul 07.00 WIB Real Madrid

vs

Man City

Indosiar; Jumat (24/7) Pukul 19.00 WIB AC Milan

vs

Inter Milan

Indosiar; Sabtu (25/7) Pukul 19.00 WIB Barcelona

vs

Man United

Indosiar; Minggu (26/7) Pukul 03.00 WIB


ALL SPORT BASKET

MVP Pilihan Pemain PENAMPILAN cemerlang bintang Houston Rockets, James Harden di sepanjang 2014-15 terbayar lunas. Asosiasi pemain NBA (NBPA) sepakat memilih Harden sebagai Most Valuable Player (MVP) musim lalu. Dalam ‘The Player’ Awards, yang baru pertama kali digelar ini, Harden mengalahkan sederet nama-nama top termasuk MVP NBA Stephen Curry (Golden State Warriors), LeBron James (Cleveland Cavaliers), Anthony Davis (New Orleans Pelicans), dan Russell Westbrook (Oklahoma City Thunder). Sebelumnya, Harden gagal menyabet penghargaan MVP NBA pada Mei silam setelah dikalahkan Curry, yang finis dengan 262 poin voting dan 75 suara di tempat pertama. Pemungutan suara penghargaan ini dilakukan oleh media-media yang terpilih. Harden mengantar Rockets hingga ke final Wilayah Barat sebelum dikalahkan sang juara Warriors dengan agregat 4-1. Shooting guard berusia 25 tahun itu mencetak rata-rata 27,4 poin di musim reguler dan 27,2 poin di playoff. Performa oke Harden seiring dengan laju impresif Rockets. Dengan rekor 56-26, Rockets mencatatkan laju terbaik ketiga dalam sejarah klub serta maju ke semifinal Wilayah untuk pertama kalinya sejak 1994. Sebelum dikandaskan Warriors di final Wilayah Barat dengan agregat 1-4. (bsf )

JAMES HARDEN

TINJU

Mayweather Kembali AKHIRNYA, Floyd Mayweather Jr sudah menentukan calon lawannya. Adalah petinju 31 tahun penyandang juara kelas welter, Andre Berto. Seperti yang dilansir dari TMZ, pertarungan tersebut akan digelar pada tanggal 12 September. Namun, kontrak masih belum rampung dan hanya menunggu beberapa kesepakatan akhir saja. Sampai saat ini masih belum dapat dikonfirmasi baik kepada kubu Mayweather, meski sang petinju tak terkalahkan sempat menyebut nama Berto sebagai lawan berikutnya. Sayang, tak ada euforia kalau tarung ini bakal digelar. Malah banyak yang mengatakan teori selama ini yang mengatakan Mayweather selalu cari lawan mudah untuk pertahankan status tak terkalahkannya (48-0) jelang pensiun. Salah satu kalimat pedas yang keluar dari mulut petinju, Victor Ortiz, yang menilai pertarungan itu memalukan dan menyarankan kedua petinju untuk segera pensiun saja. “Saya tak menghormati itu, itu lelucon. Itu akan memalukan olahraga ini. Berikan saya kesempatan untuk membuktikan diri kembali,” ujar Ortiz, sambil melemparkan tawaran rematch setelah dirinya sempat kalah dari Mayweather pada 2011. Meski Berto bukan petinju bernama besar, sang lawan tak boleh dianggap remeh oleh Money Man. Berto mencatatkan 30 kemenangan dan hanya tiga kali kalah sepanjang karirnya. (bsf )

KAMIS, 23 JULI 2015

www.inilahkoran.com

C2

MENANG UNTUK BIANCHI PEKAN ini terasa sangat emosional bagi para pebalap Formula 1. Adalah kematian Jules Bianchi yang membuat mereka terpukul. Tapi, sudah saatnya para pebalap bangkit!

B

ianchi mengembuskan napasnya yang terakhir, Sabtu (18/7) pagi WIB. Pebalap asal Prancis itu meninggal setelah sembilan bulan koma karena mengalami kecelakaan di GP Jepang. Bianchi kemudian dimakankan di Nice, Prancis, Selasa (21/7) waktu setempat. Sejumlah pebalap menghadiri pemakamannya untuk memberi penghormatan terakhir, termasuk pebalap Mercedes, Nico Rosberg. “Ini sudah menjadi pekan yang emosional. Para pebalap memberi penghormatan terakhir kepada Jules dan mengucapkan selamat tinggal. Dia adalah pebalap yang sangat berbakat dan orang baik,” ucap Rosberg seperti dilansir Crash. Rosberg mengaku kesedihan masih dirasakannya. Tetapi sebagai profesional, dia sadar harus segera mengalihkan fokus untuk kembali bertarung di lintasan balap. “Pikiran saya akhir-akhir ini bersama keluarga dan teman-teman dekatnya. Semua orang akan merasakan hal yang sama di paddock pekan ini, tapi kami harus terus membalap untuk Jules, seperti yang ingin dia lakukan.” Balapan akhir pekan ini akan berlanjut ke GP Hongaria sebelum memasuki jeda selama sebulan. Tahun lalu, Rosberg hanya finis keempat di Hungaroring di belakang rekan setimnya di Mercedes, Lewis Hamilton, yang mengabaikan team order. “(GP Hongaria) adalah balapan terakhir sebelum tim mendapat jeda dan saya akan menekan seperti biasanya untuk memberi hal positif kepada semua orang jelang liburannya,” lanjut Rosberg.

“Ini adalah trek yang sulit untuk pebalap --sempit, sangat berliku dan biasanya sangat panas-- tapi ini adalah salah satu sirkuit di mana Anda benar-benar bisa menunjukkan kemampuan dan itu jadi tantangan bagus,” tandasnya. Ambisi Alonso Pebalap McLaren, Fernando Alonso, bertekad bakal tampil habis-habisan di GP Hongaria akhir pekan ini. Dia akan memanfaatkan karakteristik sirkuit yang sesuai dengan mesinnya untuk meraih poin maksimal. Hasil terbaik yang dibukukan pebalap Spanyol itu pada seri kesembilan lalu. Itupun dengan hanya bisa meraup satu poin dan masih berada di peringkat ke-18. Nah, dia tak akan menyia-nyiakan GP Hongaria untuk meraih poin. Tipikal sirkuit Hongaroring yang jadi keuntungan. “Saya rasa tim ini menatap balapan dengan optimistis. Trek akan memberikan kesempatan kepada kami untuk menampilkan laju yang bagus,” kata Alonso seperti dikutip Crash. “Jika semuanya berjalan lancar, kami tak akan banyak mengalami kesulitan di akhir pekan nanti,” jelas dia. (bsf )

Ini sudah menjadi pekan yang emosional. Para pebalap memberi penghormatan terakhir kepada Jules dan mengucapkan selamat tinggal. Dia adalah pebalap yang sangat berbakat dan orang baik.”

Ecclestone Pastikan F1 Tetap Aman PENGELOLA Formula 1, Bernie Ecclestone, menegaskan bahwa Formula 1 tetap merupakan olahraga yang aman. Baru-baru ini, seorang pebalap meninggal karena kecelakaan dalam olahraga jet darat tersebut.

JULES BIANCHI: Suasana haru saat pemakaman pebalap asal Perancis Jules Bianchi yang meninggal karena kecelakaan. Tampak para pembalap F1 mengiringi peti jenazah saat akan dimakamkan.

Pebalap Marussia, Jules Bianchi, meninggal setelah mengalami koma sembilan bulan. Mobil yang dikemudikannya keluar jalur di sirkuit Suzuka, Jepang, dan menabrak mobil derek yang sedang menangani mobil Adrian Sutil dari Sauber. Sutil juga keluar jalur di tikungan yang sama beberapa menit saat sebelum Bianchi. Kematian pebalap berusia

25 tahun itu memunculkan pertanyaan seputar keamanan F1. Namun Ecclestone menjamin hal tersebut. “Pertama, dia adalah orang yang sangat, sangat baik. Kedua, dia sangat bertalenta, jadi ini adalah kehilangan yang besar, kehilangan bagi olahraga ini dan kehilangan besar bagi orang tuanya,” ujar Ecclestone seperti dilansir Sky Sports. Ecclestone berpendapat bahwa tragedi yang dialami Bianchi bukan karena rendahnya faktor keamanan mobil dan sarana pendukungnya, tetapi karena kesalahan pengaturan. “Kendaraan yang ia tabrak tidak seharusnya berada di sana. Jika kendaraan itu tak ada

di tempatnya, dia akan sama seperti pebalap sebelumnya yang keluar jalur dan menabrak ban pembatas,” ia menambahkan. Bianchi adalah pebalap pertama yang meninggal akibat kecelakaan dalam Formula 1 sejak pemilik tiga gelar juara dunia, Ayrton Senna, meninggal akibat kecelakaan di Imola paad 1994. “Formula 1 aman sekarang ini, mobilnya super aman, sirkuitnya aman, segalanya bagus, seperti yang saya bilang, kalau truk itu tak ada di sana maka ini takkan terjadi,” pria berusia 84 tahun itu menjelaskan. Bianchi dimakamkan di Nice, Prancis, tempat ia menjalani perawatan sejak kecelakaan tersebut. (bsf )


PON XIX 2016 PENCAK SILAT

N A A N I B M E P E D E P I R I D N SE an enyambut Pek m i ir d a y a rc e ar p Indonesia Jab n yang sudah a o a d n in o b w m k e e p a , T in ak PENGPROV 2016. Mereka y IX X ) N O (P l nis. a n n berbuah ma a k Olahraga Nasio a g n u s g n a lama berl

Invitasi Ajang Pemanasan JATIM memilih ambil bagian dalam kejuaraan atau invitasi silt pada 26 hingga 30 September di Jabar. Inilah, yang mereka anggap sebagai ajang pemanasan atlet puslatda sebelum ke Pra PON dan PON Jabar 2016. Pelatih silat Jatim, Edy Suhartono menguraikan, beberapa daerah yang punya kekuatan silat di Indonesia, seperti, Sumatera Selatan (Sumsel), DKI Jakarta, Jawa Tengah ( Jateng) dan Kalimantan Timur (Kaltim) memastikan diri ikut Invitasi Silat ini. Tentunya, Jatim juga tak mau menyia-nyiakan kesempatan ini dengan mengirim 28 atlet puslatda. “Kami hanya fokus pada mematangkan skill pesilat. Selain itu, kami bisa mendapatkan strategi yang tepat, dan digunakan ketika Pra PON dan PON Jabar 2016,” ujarnya. Dijelaskan, Jatim menjadikan invitasi ini sebagai event antara sebelum Pra PON yang digelar November mendatang di Samarinda. Meski hanya Pra PON, namun Jatim rupanya akan fokus untuk meloloskan sebanyak mungkin atlet ke PON Jabar. Keseriusan Jatim di Pra PON juga beralasan, karena Jatim masuk di wilayah berat, bersama Jateng, Banten, DI Jogjakarta, Nusa Tenggara Barat (NTB), Nusa Tenggara Timur (NTT), Kaltim, Kalimantan Barat (Kalbar), Kalimantan Selatan (Kalsel) dan Kalimantan Tengah (Kalteng). “Setelah lolos di Pra PON, Jatim juga harus berprestasi di PON Jabar, dimana target empat emas sudah menanti,” ujarnya. Ajang invitasi ini, ada 21 nomor yang akan dikuti 28 atlet puslatda Jatim. Ke-28 atlet puslatda Jatim itu merupakan comotan dari hasil Kejuaraan Provinsi (Kejuprov) di Ngawi, Porprov Jatim, serta dari SEA Games dan juara PON empat tahun lalu. Adapun atlet yang akan ikut invitas itu di antaranya M Amrullah Khumaeni yang turun di kelas D 60-65 kg, Sarah Tria Monita di kelas C 55-60 kg (peraih medali emas SEA Games 2013), Rudi Susanto turun di kelas A 40-45 kg, serta Agus Triyono yang turun di kelas C 5560 kg. (bsf )

C3

KAMIS, 23 JULI 2015

H

berlatlet yang akan ampir seluruh mpe ri da ng ta i, da p aga di PON nant tia se n langsungka tbinaan yang di le At r. ba Ja unit di pengcab dan ri ga pa juga sudah di atlet potensial, ke daerah lain. agar tak pindah pembinaan di rsiapkan hasil m “Atlet yang dipe ng terpilih dala cab. Semua ya tat ke i ks le se tiap unit, peng es a melalui pros TI Jabar, Benprogram pelatd ta Ketua Umum ka ” dan objektif, Rabu (22/7). penuhnya diny R. Gautama, lanjut Benny, se ks esProses sele i, binaan dan pr da bidang pem cukup ga ju tih serahkan kepa la pe campur tangan tasi. Selain itu, kuat. i masih berlang i proses seleks in at tu sa sa i a pa ad m Sa belum n menegaskan, sung. Benny pu tim inti Jabar. t ua sk di ’ an m ‘a ng mi ya t le pun at mata-mata de hal tersebut se an a, ng ny la ut ka ur en di M s sikap sprotivita n segi in y nn menumbuhkan Be t. atle berjuang mua demi optimal i di sis po meraih r. ba Ja m Ti “Ada promosi i. dan degradas Kami ingin saat pep e ra-

ng menjalani wondoin Jabar ya rSaat ini, para taek n anga mental be menjalani pemat ri Nara da iri pelatda sedang rd te ng Tim pelatih ya tanding juara. syah, sudah mem a, Bayu Friman isn Kr k g. in Lee, Taufi nd ateri teknik berta berikan semua m i, TI Jabar men angan mental in at m ah er da t pa Untuk pe em ke aluikan uji coba araan jadwalkan mel mengikuti Keju r be em pt ta Se , ki lu g La , dan an r. lu au ba Ri pe Ja di di ya Artin sia Terbuka ne do In do on Taekw PON kualifikasi PON. pil pada babak menambah tiket m ta r be m untuk peve No tersebut, selain atlet yang 2016 akan mulus Dari tiga agenda ilih em m l, juga untuk ta en m pu n nsif di ga am in an m mat ihan lebih te jika kembali an menjalani lat tahap sik ek lam oy da pr di ih as as jurn ke Korea m tu ak w , tu un m berprestasi di Ke w Na Korea. kan dalam ak akah dilaksana N. PO an Piala Kapolri.” pembahasan, ap sana menjelang pelak para cepat atau nanti laksanaan PON, pe ke t ka de n di rju te Jika waktu ng langsu gi ke Bandung endum n gi in atlet datang la i am hunan ini. “K event empat ta um cabang taeji dan juara um hi Ka r ba Ja ng ku ilih kata Benny. nti, yang terp kwondo juga,” do rencananya pada PON na ik, fis , ill sk raga taekwon ra ngan dimulai ah ca ol se k ng ai ba rb rebutkan te Ca in do akan mempe i terus adalah taekwon mi sekarang in ka i emas, , al itu ed m na re 20 Ka a. dan mental. ny ta noka ” if, ns da te an in terdiri ri 16 t dari menjalani latih i dan i, ada 15 atle in ug i or ks ky le se or m es rDalam pros tnas. Kondisi te 4 poomsae. ilih masuk Pela rena ka r ba Ja Jabar yang terp gi ba (bsf ) an gk un nt gu en event inai ag sebut cukup m rb be k tu iapkan un mereka dipers n akan meda l na io as tern terbang m nambah ja t yang le at a ot Ku atlet. rena ka r kosong di Jaba tnas, la pe di g bergabun diisi atlet lain.

ATLETIK

Asah Taji di Popnas PENGPROV Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PASI) Lampung akan memanfaatkan ajang Pekan Olahraag Pelajar Nasional (Popnas) di Bandung, Jabar, 10-21 September 2015, untuk mengasah kemampuan para atlet remaja. “Kita mendapatkan kuota 6 atlet untuk berlaga di Popnas Bandung. Dari hasil tes yang kita lakukan, terpilih 3 putri dan 3 putra yang selama ini memang merupakan atlet-atlet andalan kita di kelompok remaja,” ujar Kabid Binpres Pengprov PASI Lampung Hadi Wacono pada Saibumi.com di Mess Atletik Lampung, Rabu 22 Juli 2015. Para atlet putri yang terpilih antara lain Sugiarti (400m gawang dan 3.000m Staplechase), Nabella Ariantika (lompat jauh dan 100m), Wuri Andriyani (lempar lembing). Sedangkan putra: Bayu Erfianto (lari 110m gawang), Hafidz Syarifudin (110m gawang), dan Ramadhan Permana Bayuaji (lompat jauh). Keenam atlet ini akan didampingi Sarmiyati dan Suparman selaku pelatih. Keenam atlet itu, kata Hadi, merupakan atlet-atlet Lampung yang selama ini menjadi andalan bersaing di event nasional seperti Kejurnas Remaja dan PON Remaja. “Dengan tampil di Popnas, kita berharap kematangan mereka akan lebih teruji, sehingga saat masuk kelompok yunior tidak lagi demam lapangan,” ulas Hadi. Sebagaimana diketahui pada PON Remaja tahun lalu di Surabaya, Sugiarti dan Nabella meraih medali emas, sedangkan Wuri Andriyani (perak) dan Bayu (perunggu). “Setelah PON Remaja, praktis event mereka mengasah kemampuan hanya di Kejurnas, beruntung tahun ini masih ada Popnas sehingga mereka tetap bisa berkompetisi dan terjaga motivasinya,” kata peraih medali emas lompat galah SEA Games 1997 itu. Pada akhir Juni 2015 lalu, Sugiarti memang sempat berlomba dan meraih 2 medali perunggu pada Asian Scholl Athletics Championships di Wuhan, Tiongkok. Pada Popnas di Bandung, Jabar, 10-21 September mendatang, Provinsi Lampung akan mengirimkan 184 atlet dari 18 cabang olahraga. (bsf )

TAEKWONDOIN JABAR DI PELATNAS No. 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14

Nama Aggie Septian P Bintang Bagastian Dinggo Ardian Megawati Tamesti Agnes Permata Annisa Cintya Maulana Haidir Sofiyudin M. Fazza M. Irsyad M Alfi Defia Rosmaniar Kevita Deliza Sisca Febriani

Asal daerah Kab.Bogor Kota Bandung Kab. Bogor Kota Bandung Kab. Bogor Kota Bandung Kota Bogor Kab. Bogor Kota Bandung Kota Bandung Sumedang Kota Bogor Kota Bogor Kota Bogor

Kelas Kyorugi Kyorugi Kyorugi Kyorugi Kyorugi Kyorugi Poomsae Poomsae Poomsae Poomsae Poomsae Poomsae Poomsae Poomsae

Sulsel Yakin Lolos ke PON Jabar ASOSIASI Provinsi PSSI Sumatera Selatan, menargetkan tim sepak bola meraih tiket ke Pekan Olahraga Nasional XIX di Jawa Barat. Mereka akan melakoni ajang prakualifikasi Pekan Olahraga Wilayah di Bangka Belitung, November 2015. Wakil Ketua Asprov PSSI Sumsel Musni Wijaya di Palembang, Rabu, mengatakan target ini dilatari semangat karena Sumsel terakhir kali mengikuti PON pada saat menjadi tuan rumah ajang tersebut yakni pada 2014. “Sudah dua kali PON, Sumsel gagal menjadi wakil dari Sumatera. Kegagalan inilah yang menjadi pelecut semangat Asprov PSSI Sumsel untuk memperjuangkan tim daerah agar meraih tiket ke PON

Jabar tahun 2016,” kata dia. Untuk mencapai target tersebut, Musni menerangkan, Asprov PSSI Sumsel telah menjalankan pemusatan latihan praPON dibawah pelatih berpengalaman Rudy Keltjes.

“Rudy sengaja didatangkan Sumsel demi tercapainya cita-cita ini,” ucapnya. Selama mengikuti pemusatan latihan tersebut, tim pra-PON ini telah beberapa kali menjalani pertandingan

uji coba. Salah satunya, menghadapi tim starball Indonesia yang diperkuat beberapa mantan pemain tim nasional Indonesia. Selain itu, materi pemain yang masuk dalam skuat pra-PON ini dinilai lebih

baik dibandingkan tim sebelumnya karena telah melalui tahapan seleksi. “Sebelumnya telah memanggil 45 pemain yang berasal dari seluruh daerah di Sumsel berdasarkan pemantauan tim pencari bakat Asprov PSSI Sumsel, kemudian mengerucut menjadi 26 pemain yang saat ini menjalani pemusatan latihan,” ujar dia. Sumsel terakhir kali mengikuti PON yakni saat daerah menjadi tuan rumah pada 2004 dengan mendapatkan “wild card”. Kemudian, dalam dua kali penyelenggaraan PON yakni PON Kaltim 2008 dan PON Riau 20112, Sumsel selalu gagal mendapatkan tiket pada ajang prakualifikasi. Menurut Musni kegagalan ini disebabkan program pembinaan atlet usia muda yang tidak berjalan dengan baik di kabupaten/kota. (bsf )


FOOTBALL MANIAC

KAMIS, 23 JULI 2015

www.inilahkoran.com

C4

MENUJU

TURIN

JUVENTUS dapat lampu hijau untuk memboyong Julian Draxler dari Schalke. Syaratnya, mereka harus datang membawa mahar sebesar 30 juta Euro (450 miliar Rupiah).

J

uventus tengah memburu gelandang tengah setelah mereka mengumumkan secara resmi akan melepas Arturo Vidal ke Bayern Munchen. Draxler adalah salah satu incaran mereka. Bandrol 30 juta Euro yang dipasang Schalke masih jauh lebih tinggi dari dana yang disiapkan Juventus. Kabarnya, klub berjuluk Si Nyoya Tua itu menyiapkan dana sebesar 20 juta Euro (300 miliar Rupiah). “Juventus mengirim permintaan tertulis untuk diizinkan berbicara dengan agen Draxler,” ujar direktur olahraga Schalke, Horst Heldt, kepada Bild. “Kami mengizinkannya, meski saat ini belum menerima tawaran pasti dari klub asal Turin itu,” ia menambahkan. Menurut Sky Sport Italia, negosiasi antara kedua klub serta agen sang pemain terus berlanjut. Sementara itu, pemain berusia 21 tahun itu dikabarkan tak keberatan pindah ke Italia, asal mendapat gaji 5 juta Euro atau sekitar 75 miliar Rupiah per musim. Direktur Juventus Giuseppe Marotta memastikan bahwa Vidal dilepas ke Munchen. Tidak disebutkan berapa nilai transfer yang disepakati namun kabarnya mencapai 40 juta Euro (600 miliar Rupiah). Tak hanya Draxler, pemain lain yang akan segera berkostum Juventus adalah bek kiri FC Porto, Ales Sandro.

Lahm: Muller Milik MU RUMOR kepindahan Thomas Muller dari Bayern Munchen terus berkembang. Sang kapten, Philipp Lahm, tak yakin rekannya itu bakal bertahan musim depan. Manchester United disebut-sebut sebagai peminat Muller yang paling serius. Media Jerman Sport 1 bahkan mengklaim Setan Merah telah mengajukan tawaran sebesar 100 juta Euro (1,5 triliun Rupiah) untuk gelandang berusia 25 tahun itu. Lahm mengakui adanya kemungkinan gelandang serang timnas Jerman itu hengkang ke Liga Primer Inggris. “Di sepak bola Anda boleh membayangkan apapun. Itu bukan keputusan saya. Di sepak bola, segalanya berlangsung sangat cepat. Hal seperti ini tidak selalu bergantung pada pemain. Ada klub yang menginginkan pemain, pemain itu pergi,” ujar Lahm seperti dikutip dari ESPN. “Saya jelas tidak bisa menjamin soal Thomas Muller atau berbicara apakah mungkin (dia pergi). Anda bisa membayangkan apapun terjadi,” ia menambahkan. Meski demikian, bek kiri berusia 31 tahun itu menegaskan bahwa Die Roten akan berusaha sekuat tenaga untuk mempertahankan pemainnya. “Kami punya skuad papan atas yang lengkap tahun ini dan yang bisa bersaing di semua aspek. Jadi Anda tak perlu khawatir soal apapun. Dan saya jelas tidak khawatir soal Thomas. Saya rasa kami tidak akan membiarkannya pergi,” Lahm mengakhiri. Sementara itu, selain Muller MU juga mengincar striker Juventus, Fernando Llorente. The Daily Mirror melansir bahwa United saat ini sudah menghubungi Juventus untuk melakukan nego transfer sang penyerang. Juve pun akan dengan senang hati melepas Llorente karena ia kini sudah kehilangan tempat di tim utama. Kedatangan Mario Mandzukic dan Simone Zaza praktis membuat Llorente menjadi pilihan terakhir di tim Juve musim depan. Hanya saja, Juve masih berusaha untuk mendapatkan dana sebesar 12 juta euro dari transfer ini. Llorente datang ke Juve dua tahun silam dengan status bebas transfer dari Athletic Bilbao. Pemain berusia 30 tahun itu juga sempat dikabarkan menarik minat AS Monaco sebelum akhirnya membeli Stephan El Shaarawy. (bsf )

KICK OFF

Saya jelas tidak bisa menjamin soal Thomas Muller atau berbicara apakah mungkin (dia pergi). Anda bisa membayangkan apapun terjadi.

Jose Mourinho

Julian Draxler

Dilansir Transfermarketweb, bek 24 tahun itu siap bergabung dengan Juventus. Agennya pun bakal bertemu dengan pihak Juventus dalam beberapa hari ke depan. Menurut media-media Italia, Porto dan Juventus sudah sepakat masalah harga. Alex Sandro diyakini akan hijrah ke Turin dengan nilai transfer sekitar €15,5 juta. Alex Sandro memperkuat Porto sejak direkrut dari Santos pada tahun 2011 silam dan kontraknya akan habis 30 Juni 2016. Oleh Juventus, dia bakal diplot menjadi penerus Patrice Evra. Tekad Inter Sementara itu, Inter Milan bertekad memburu Juventus yang dominan di Serie A. Pada para pemain baru mereka menggantungkan harapan. Dalam empat musim terakhir, Inter finis dengan hasil mengecewakan. Secara berturut-turut sejak 2011-2012, mereka cuma menuntaskan musim di peringkat 6, 9, 5, dan 8. Misi pembenahan pun dimulai kembali musim ini. Di bawah arahan Roberto Mancini yang pulang sejak pertengahan musim kemarin, Inter langsung mengincar awal bagus musim depan. Wakil Presiden Inter Javier Zanetti menegaskan Inter ingin segera kembali ke kompetisi Eropa dan menyusul Juve. Selama empat musim terakhir ini Bianconeri sudah melenggang dengan cukup nyaman dan menggondol Scudetto secara beruntun. “Kami berharap gap dengan Juventus akan sedikit lebih kecil. Sekarang tujuan kami adalah kembali ke kompetisi Eropa dan kami sedang melakukan segala upaya untuk kembali kompetitif,” kata Zanetti dikutip Football Italia. Zanetti mengaku cukup puas dengan langkah timnya di bursa transfer. “Pertama-tama kami harus membangun tim yang bagus, kemudian kita akan membicarakan soal performa lapangan. Kondisi-kondisinya bagus saat ini, tapi kami harus tetap rendah hati.” (bsf )

Butuh Bek Baru

Suarez Bela Messi

Terserah Pedro

PELATIH Chelsea, Jose Mourinho mengaku sedang mencari bek kiri untuk menggantikan Filipe Luis, yang kembali ke Atletico Madrid. Chelsea rupanya tidak cocok dengan permainan Luis, yang mereka rekrut di awal musim lalu. Di musim debutnya, bek kiri timnas Brasil itu hanya mendapatkan kesempatan bermain sebanyak 15 kali. Rumor menyebutkan The Blues telah mencapai kesepakatan dengan Atletico untuk mengembalikan bek berusia 29 tahun itu ke Vicente Calderon. Mourinho menegaskan bahwa Filipe Luis akan pergi dalam waktu dekat. “Untuk saat ini kami butuh bek baru, karena saya rasa kami menjual Filipe Luis sekarang atau besok,” ujar Mourinho. “Tetapi saya rasa kami akan menjual Filipe Luis. Kami harus masuk ke bursa transfer, kami harus menemukan klub yang mau menerima tawaran sampai 31 Agustus, dan kami akan mencari bek kiri,” ia menambahkan. Pelatih asal Portugal itu mengaku cukup puas dengan keseimbangan timnya saat ini.”Kami tak punya ruang untuk posisi lainnya. Kami adalah grup yang bahagia. Para pemain merasakannya.(bsf )

LUIS Suarez menyayangkan kritikan yang didapat rekan setimnya di Barcelona, Lionel Messi, karena penampilan buruknya bersama timnas Argentina di Copa America 2015. Argentina tumbang di final oleh tuan rumah Cile. Selama turnamen, Messi hanya bisa mencetak satu gol, itupun dari titik putih. Fan sepak bola Argentina pun geram dengan La Pulga. Mereka menganggap Messi hanya loyal kepada klubnya saja, tetapi tidak kepada negaranya. Maklum saja, penyerang berusia 28 tahun itu tampil menggila bersama Barcelona musim lalu. Ia melesakkan 58 gol dari 57 pertandingan di semua kompetisi. Bersamanya, Barca meraih tiga gelar sepanjang musim lalu yakni La Liga, Piala Raja, dan Liga Champions. “Boleh saja mengritik pemain terbaik di dunia. Kita semua manusia. Tetapi Leo adalah orang pertama yang menginginkan trofi untuk Argentina,” ujar Suarez seperti dikutip dari AS. Penyerang timnas Uruguay itu juga meminta rekan setimnya yang lain, Pedro Rodriguez untuk bertahan. Pedro mulai jarang bermain sejak Suarez datang ke Barcelona musim lalu.(bsf )

MASA depan Pedro Rodriguez di Barcelona masih menemui tanda tanya. Pelatih Barca, Luis Enrique, menegaskan bahwa Pedro sendiri lah yang harus membuat keputusan. Pedro, 27 tahun, mulai akrab dengan bangku cadangan Barca sejak kedatangan Luis Suarez pada musim panas tahun lalu. Walau sudah memperkuat Blaugrana sejak di tim junior, Pedro tidak menutup kemungkinan hengkang. Belum lama ini Pedro mengaku bahwa dirinya menerima banyak tawaran. Media-media setempat melaporkan tawaran itu dari Premier League yang diyakini datang dari Chelsea dan Manchester United. Barca sudah setuju menurunkan klasul rilis Pedro dari 90 juta euro menjadi ‘hanya’ 30 juta euro. Ini artinya, Pedro bebas pergi apabila klausulnya itu bisa dipenuhi. “Saya tidak akan bilang apa yang saya katakan atau apa yang dia (Pedro) katakan kepada saya,” tegas Enrique usai Barca mengalahkan LA Galaxy 2-0 pada laga pramusim tadi pagi. (bsf )

Luis Suarez

Pedro Rodriguez


MAUNG BANDUNG

KAMIS, 23 JULI 2015

www.inilahkoran.com

C5 INILAH/BAMBANG PRASETHYO

TOLAK R I FC

SA R A B U

bubarkan di h da su ib rs Pe tim N PU LI KA SE ojevic sejak 15 Mei lalu, namun Ilija Spas ya. masih memperlihatkan kesetiaan Demi Persib dia menolak tawaran menggiurkan Saraburi FC.

Akhir2 ini saya dengar banyak spekulasi soal transfer saya ke klub lain. Saya ingin meluruskan bahwa saya masih berstatus pemain @Persib. Memang saya dapat tawaran dari dua klub Thailand, namun saya belum bergabung dengan klub lain dan masih berharap perkembangan positif sepakbola Indonesia.

S

dikebelumnya, Spaso memang ib abarkan akan hengkang dari Pers er Sup a nesi Indo si setelah kompeti interLeague (ISL) berhenti karena Eks i. raw Nah m vensi Menpora Ima diini ) (PBR a Ray g dun striker Pelita Ban Thailand, klub dari aran taw gan den kan kait

Saraburi FC. an sudah Bahkan, Spaso santer diberitak Bandung ib Pers gan memutus kontrak den buri FC. Sara gan den ng abu berg dan segera kunci juru jadi Pihak klub yang kini men ier Prem d ilan Tha ra enta di klasemen sem Spaso hampir im gkla men h tela pun gue Lea pasti direkrut. spekulasi “Akhir2 ini saya dengar banyak n meingi Saya . lain soal transfer saya ke klub ain pem s tatu bers ih mas saya wa luruskan bah dari aran taw at @Persib. Memang saya dap belum berdua klub Thailand, namun saya berharap ih mas dan lain klub gan den gabung nesia,” Indo la kbo sepa perkembangan positif ya, @ adin prib tter Twi n aku di so tulis Spa Spaso_87. dibenar­ Pengakuan Spaso kala itu, kini dia, kata so Spa kan agennya Gabriel Budi. dari rkan ggiu men aran taw memang menolak d Saraburi sejumlah klub Eropa dan Thailan mendaini r assa Mak FC. Eks penggawa PSM , mulai dek pen ka jang trak kon pat tawaran . Juli hing ga akhir tahun 2015 memang Budi mengaku, sejumlah klub a tangan tand n sangat getol ingin mendapatka g ada man “Me ini. gro tene pemain asal Mon iland dan Tha dari Dua so. Spa k untu tawaran klub yang beberapa klub Eropa. Salah satu Budi. ucap ,” buri Sara ah adal inat sangat berm yang aran taw tah Budi pun tak memban

menggiurkan. diberikan Saraburi memang tersebut maa nny klie in jam Namun dia men as Spaso adaorit “Pri ib. Pers gan den setia sih bersama Perlah tetap bermain di Indonesia i. Bud s sib,” tega h diMengenai besaran gaji yang suda unolak men i Bud , buri tawarkan Sara eka tuk mengomentari. “Memang mer lagi, li seka i Tap s. kasih tawaran bagu a, Spaso tetap prioritaskan Indonesi nya. ujar g,” dun khususnya Persib Ban Bahkan, Budi mengatakan seka ng seda a nesi lipun kompetisi di Indo iri rehat, dan manajemen Persib send ruh sudah menyatakan memutus selu pemain kontrak pemainnya termasuk ng dari data an gaku pen un nam g, asin an dari bagi jadi men Budi, Spaso masih Persib. Bandung. “Ya, dia masih pemain Persib a dapat nesi Indo Liga agar so Harapan Spa dengan l ona essi berjalan baik dan lebih prof selder eho stak ua sem dari adanya sinergi klub, pemain, dari ai mul a nesi Indo bola pak i memungfederasi, dan pemerintah,” Bud dy) kasi. (*/d

ILIJA SPASOJEVIC

Tunggu Realisasi PIS

INILAH/BAMBANG PRASETHYO

SETELAH PSSI memenangkan gugatan Kemenpora di PTUN, tak ayal membuat pemain yang mentas di kancah domestik turut merasa senang. Terlebih dengan muncul wacana bakal segera digulirkan kembali kompetisi Indonesia Super League (ISL) dan Divisi Utama pada Oktober mendatang. Mantan Gelandang Persib Bandung, Atep Rizal pun tengah menunggu sepak bola nasional kembali bergeliat. Diketahui, Mahaka Sport And Entertaiment akan mempromotori hajat Piala Indonesia Satu (PIS), demikian dia menunggu gelaran itu terealisasi. “Kami inginkan realisasinya, karena sampai saat ini pemain enggak tahu mau ngapai. Jadi kami sangat menunggu sekali turnamen PIS. Mudah-mudahan sesuai yang direncanakan promotor,” harap Atep kepada INI-

LAH, Rabu (22/7). Kini status Atep memang tak lagi sebagai penggawa Maung Bandung, sesuai keputusan manajemen yang membubarkan tim pada 15 Mei lalu. Namun, tetap saja dia masih berhasrat membela Persib. Saat ini dia hanya bisa menunggu keputusan dari PT PBB terkait keikutsertaan di turnamen tersebut. “Belum ada (kabar) sih, terakhir ketemu Manajer (Umuh Muchtar) dan Pak Zaenuri (Hashim) menjelang lebaran kemarin, ada pembahassan kita langkah selanjutnya. Intinya kami tetap menunggu keputusan manajemen, tentu harapannya ikut PIS dan kita semua dipanggil, mudah-mudaha manajemen cepat memanggil dan ada kejelasan turnamen, sehingga kami ada aktifitas,” harapnya. Ya, meskipun pihak manajemen tidak lekas mengumpulkan kembali para pemain, Atep menilai wajar. Menurut dia, pihak manajemen pun memiliki pertimbangan sendiri, mengingat jalannya turnamen maupun kompetisi belum jelas. “Saya tidak menyalahkan manajemen, karena manajemen juga menunggu keputusan promotor. Harapannya Persib bisa ikut Piala Indonesia Satu, dan kami yang ada di sini untuk mengikutinya,” sahutnya. (rianto nurdiansyah/ddy)

Jupe Tersanjung Dipuji Jacksen

ATEP

MANTAN bek Persib Bandung, Achmad Jufriyanto tersanjung dinilai pantas mentas di kompetisi luar negeri oleh pelatih Penang FA, Jacksen F Tiago. Ya, selain Jupe -sapaan Achmad Juftiyanto-, pelatih asal Brazil itu, merekomendasikan empat pemain lainnya yaitu Boaz Solossa, Imanuel Wanggai, Manahati Lestusen, Evan Dimas. “Ibaratnya dia merekomendasikan. tentu saya tersanjung sama statemennya. Terus ya gitulah hehe pokoknya, terima kasihlah sama statemennya,” ujar Jupe ke-

Suatu saat saya mau main ke luar, tapi banyak pertimbangan. Lihat dulu sepak bola kita yang masih seperti ini. Untuk sementara kan kita (PSSI) memenangkan PTUN, tapi ya lihat dulu ke depannya nanti seperti apa. pada INILAH, Rabu (20/7). Memang merumput di luar negeri bisa menjadi alternatif para pemain lokal, mengingat kompetisi domestik yang tengah mati suri. Beberapa pemain bahkan telah

mengadu nasib di negeri orang, seperti Andik Vermansyah (Selangor FA), Greg Nwokolo (BEC Tero), Dedi Gusmawan (Zeyashwenye FC). Bahkan, pelatih muda Rudi Eka pun tergiur bergabung dengan klub asal Bahrain, Al Nijma. Bukan tanpa tawaran, Jupe pernah menyatakan mendapat pinangan klub luar negeri. Namun sejauh ini dia masih memantau kondisi terakhir persepakbolaan nasional. “Suatu saat saya mau main ke luar, tapi banyak pertimbangan. Lihat dulu sepak bola kita yang masih seperti ini. Untuk sementara kan kita (PSSI) memenangkan PTUN, tapi ya lihat dulu ke depannya nanti seperti apa,” pungkas dia. (rianto nurdiansyah/ddy)


LIGA INDONESIA

C6

KAMIS, 23 JULI 2015

12 PAS

Kemenpora Siap Damai dengan PSSI DEPUTI V Bidang Harmonisasi dan Kemitraan, Gatot S Dewa Broto membenarkan pihaknya membuka jalan damai dengan PSSI. Namun, dia belum tahu syarat khusus yang harus diikuti PSSI untuk jalan damai tersebut. Sebelumnya, PSSI memenangkan gugatan atas surat keputusan (SK) Menpora nomor 01307 tertanggal 17 April 2015 di Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN), 14 Juli lalu. Kemenangan tersebut tentu saja menjadi angin segara untuk PSSI kembali menggulirkan kompetisi yang sempat terhenti. Terlebih, salah satu keputusan yang dikeluarkan PTUN itu adalah, Menpora wajib mencabut SK tersebut yang artinya harus mengakui kembali PSSI di bawah kepemimpinan La Nyalla Mahmud Mattalitti. Namun sayang, Kemenpora malah mengajukan banding terkait keputusan itu. “Jalan damai terbuka, tapi untuk sementara banding tetap jalan. Untuk syarat? Soal itu, belum disampaikan Pak Menteri ,” kata Gatot, seperti dilansir Goal Indonesia. PSSI sendiri sebelumnya sudah membuka pintu untuk melakukan damai dengan Kemenpora. Bahkan, La Nyalla langsung menyambangi kantor Kemenpora ketika mengetahui keputusan PTUN, untuk mengajak Menpora, Imam Nahrawi, berdiskusi soal perdamaian dan sepak bola Indonesia. Sialnya, untuk kesekian kalinya La Nyalla kembali gagal bertemu Menpora. (*/ddy)

GUGAT MENPORA AJAKAN menggugat Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) secara masal terus berdatangan. Setelah sebelumnya disuarakan Yusril Ihza Mahendra dan Djamal Azis, kini Roy Suryo.

Dejan Jadi Rebutan Klub ISL DEJAN Antonic mengaku menjadi rebutan beberapa klub Indonesia Super League (ISL). Namun, pelatih asal Serbia ini masih menanti kejelasan dari manajemen Persipasi Bandung Raya atau yang musim lalu memakai nama Pelita Bandung Raya alias PBR terkait kelanjutan nasibnya di tim The Boys Are Back. Salah satu klub ISL yang tertarik dengan Dejan adalah PSM Makassar, juga beberapa klub lainnya yang masih disimpan identitasnya. Akan tetapi, Dejan ingin manajemen PBR menjelaskan tentang status timnya saat ini, dan juga terkait tunggakan gaji. “Saya kemarin datang ke Surabaya dan melihat berita bahwa PSM Makassar tertarik. Mungkin nanti ada kontak (dengan PSM Makassar), tapi sekarang menunggu kejelasan PBR ke depan bagaimana,” kata Dejan beberapa waktu lalu. Untuk saat ini, Dejan akan meminta kejelasan dulu dari pihak manajemen PBR soal statusnya. “Sekarang ingin minta kejelasan dari PBR dulu, karena mereka tidak ada kabar tim bubar tanpa surat tertulis. Ada gaji yang belum selesai di sana, pemain juga seperti itu. Kalau tidak ingin lanjut maka saya tak apa, karena ada beberapa klub ISL sudah menghubungi,” tegas pelatih yang pernah menukangi Pro Duta FC dan Arema IPL ini. Pelatih yang sukses mengantarkan PBR menembus babak semifinal ISL 2014 musim lalu ini merasa kasihan de- n g a n nasib para pemai n yang hingga kini masih terkatung-katung karena tidak adanya kejelasan dari manajemen. (*/ddy)

Milanisti Gelar Laga Amal untuk Alfin MILANISTI Indonesia Sezione Ambon (Misa) menggelar pertandingan futsal charity dalam rangka penggalangan dana untuk pemain sepak bola nasional dari Maluku, Alfin Tuasalamony. “Sebenarnya acara ini merupakan acara tahunan yang diselenggarakan seminggu setelah Lebaran. Kami biasanya bersilahturahmi di lapangan. Kali ini karena ada musibah yang menimpa Alfin makanya kami mengadakan acara seperti ini,” ujar Imran Nahumuri, mantan pemain sepak bola nasional yang membantu terselenggaranya acara tersebut, di Ambon, Selasa (22/7). Acara amal itu berlangsung di HKFC Futsal, Tantui, disaksikan oleh lebih dari 100 penonton. Dana yang didapat dari penjualan karcis, beberapa kotak sumbangan yang diedarkan selama acara, dan pelelangan jersey ESPN FC milik Imran, semuanya akan disumbangkan untuk membantu pengobatan Alfin Tuasalamony. “Dalam acara ini, ada beberapa pemain nasional Indonesia yang mengambil bagian, misalnya Vernard Hutabarat. Sayangnya Dieg0 Michiels yang dijadwalkan datang ternyata tidak bisa. Sebelum di Ambon, penggalangan dana sudah pernah dilaksanakan dua kali di Jakarta. Semuanya hanya untuk menggalang dana untuk kesembuhan Alfin,” ujar Imran. Alfin Tuasalamony sendiri mengaku terharu dengan adanya penggalangan dana untuk dirinya. Ia mengucapkan terima kasih banyak pada semua pihak yang sudah berpartisipasi. (ant/ddy)

S

ebelumnya, PSSI membuat peryataan provokatif yaitu menghasut seluruh elemen masyarakat, terutama yang berkaitan dengan sepakbola, menggugat Menpora Imam Nahrawi agar segera mencabut SK Pembekuan PSSI sesuai dengan putusan Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN). “Kita semua adalah subjek hukum yang dirugikan secara perdata oleh Menpora dengan SK 01307 tanggal 17 April 2015 tentang Pembekuan PSSI. Inilah saat yang tepat untuk menggugat secara bersama-sama dengan menghitung kerugian materiil dan immateriil yang diderita oleh kita semua,” kata Komite Eksekutif PSSI Djamal Azis. Pakar Hukum Tata Negara Yusril Ihza Mahendra pun menyarankan kepada para pemain, pelatih dan ofisial klub sepak bola menggugat Menpora Imam Nahrawi secara perdata ke pengadilan. Gugatan perlu dilakukan karena menpora dianggap mematikan penghasilan mereka melalui SK Pembekuan PSSI. “Itu bisa digugat lewat perdata karena menimbulkan kerugian pada orang lain. Orang yang merasa dirugikan, ramai-ramai saja gugat Menpora ke pengadilan. Berapa nilai materiil dan imateriil, misal pemain dapat honor dan bonus dari kompetisi. Akibat dibekukan, penghasilan hilang dan mereka jadi pengangguran serta menderita batin. Itu Menpora bisa pusing itu,” ujar Yusril Ihza beberapa waktu lalu. Menurut dia, jika ingin menggugat Menpora ke Pengadilan Negeri (PN) secara perdata, tak perlu menunggu putusan inkracht terkait SKPembekuan PSSI dari Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) Jakarta. “Tidak usah menunggu putusan inkracht dari PTUN, langsung saja ke PN untuk gugat perdata karena kerugian sudah nyata. Kalau Menpora kalah di perdata, siapa yang akan ganti rugi. Jadi jangan lama-lama, gugat saja, misal ada seribu pemain menggugat Rp 1 triliun akibat kerugian selama ini,” pungkasnya.

Terbaru, mantan Menpora Roy Suryo pun mengungkapkan PSSI yang kini dipimpin La Nyalla Mahmud Matalitti, memang berada dalam Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Bahkan hal tersebut, ditegaskan Roy, sudah sesuai dengan Undang-undang SKN dan dipayungi pemerintah. Jika pejabat pemerintah sudah tidak cakap menjalankan tugasnya, dalam hal ini Menpora Imam Nahrawi, sikap PSSI yang menggugat pemerintah kata Roy, sangatlah wajar. “Begitupun dengan cara menggugat Kemenpora secara massal. Hal tersebut Sangat diperbolehkan,” tegasnya. Lebih lanjut, Roy juga ikut berkomentar terkait kemenangan PSSI di Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN). Roy menilai, PSSI sudah tidak perlu melakukan perdamaian dengan pihak Menpora Imam Nahrawi. “Karena, sudah membuktikan siapa yang salah dan mangkir atau melawan putusan PTUN yang merupakan produk hukum. Jika Kemenpora patuh dan taat pada hukum, seharusnya Kemenpora menjalankan amanah hakim PTUN dengan segera mencabut Surat Keputusan Pembekuan PSSI,” tegas Roy. Sosok yang juga dikenal sebagai pakar telematika tersebut menyarankan, supaya PSSI tidak perlu repotrepot mengajak pihak Kemenpora berdamai. Sebab dalam penilaiannya, saat ini posisi PSSI sudah di atas angin setelah memenangkan gugatan pembekuan PSSI di PTUN.“PSSI sudah di atas angin. Jadi tidak perlu lagi harus repotrepot mengajak Kemenpora damai. Sehingga, PSSI sebagai federasi resmi untuk menjalankan kompetisi bisa menjalankan aktivitasnya dan sepak bola Indonesia hidup lagi,” terangnya. Lebih lanjut, Roy juga mengungkapkan temuan barunya soal rekaman yang sebelumnya diduga terkait match fixing. Sebelumnya dia juga telah mengungkapkan rekaman dugaan

match fixing yang dialamatkan ke tim nasional Indonesia U-23 Indonesia, dibuat di lantai tiga, kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta. Roy juga sempat menjelaskan, rekaman diketahuinya dengan berpatokan pada CDRI (Call Data Record Information). Ditambahkan pakar telematika tersebut, dua pejabat Kemenpora terlibat dan mengetahui pembuatan rekaman bersama BS. Keduanya, adalah pria berinisial FR dan AS, yang diperkirakan adalah staf khusus dan Sesmenpora. “Mereka berdua, AS yaitu Sesemenpora dan FR yang merupakan Staf Khusus Menpora yang bukan FA Deputi 3. Setidaknya mengetahui bahwa telah terjadi rekayasa rekaman,” terang Roy. Dia sebelumnya sudah menyerahkan kepada pihak terkait untuk menindak-

lanjuti. Menurutnya, pembuatan rekaman mudah diketahui, termasuk lokasinya. Disebutkannya lagi, Kemenpora tidak pantas membuat rekaman dugaan match fixing atau pengaturan pertandingan. “Rekayasa rekaman, yang maksudnya sebagai ‘penjebakan’ tersebut. Padahal Kemenpora tidak berwenang atau bukan tupoksinya melakukan hal-hal seperti itu. Yang disebut ‘penjebakan’ itu harus dilakukan petugas sesuai tupoksinya, seperti penyidik atau PPNS. Kemudian harus pula menggunakan sarana dan jalur komunikasi yang proper atau verified sebelumnya. Tidak ‘asal rekam’ sehingga bisa dipergunakan alat bukti yang sah sesuai UU, bukan abal-abal,” pungkasnya. (*/ddy)

Inilah saat yang tepat untuk menggugat secara bersama-sama dengan menghitung kerugian materiil dan immateriil yang diderita oleh kita semua,”

DJAMAL AZIS

PSSI Siapkan Hukum Berat Pengatur Skor SEA Games TERUNGKAPNYA dalang pengaturan skor asal Indonesia pada SEA Games 2015 di Singapura, langsung ditanggapi serius PSSI. PSSI pun mempersiapkan hukuman untuk mantan wasit asal Indonesia yang terlibat pengaturan pertandingan di SEA Games 2015, bernama Nasiruddin. Seperti diberitakan sebelumnya, Nasiruddin dijatuhi hukuman 30 bulan penjara oleh pengadilan Singapura, Selasa (21/7). Dia terbukti terlibat dalam upaya pengaturan pertandingan SEA Games 2015 antara Malaysia U-23 kontra

Timor Leste U-23, 30 Mei lalu. Di sisi lain, Nasiruddin

memang memiliki sisi gelap ketika masih menjadi wasit.

Dia pernah dihukum larangan aktif dalam kegiatan sepakbola selama 20 tahun pada 1997. Menyusul, keterlibatannya dalam pengaturan pertandingan di SEA Games 1997. “Fakta dia terlibat match-fixing akan dimasukkan kasus Komdis PSSI untuk diberikan hukuman yang berat,” kata Azwan Karim, sekretaris jenderal PSSI seperti dilansir Goal Indonesia. Tommy Welly selaku juru bicara PSSI mengapresiasi tindakan nyata dari CPIB yang memerangi pengaturan skor di lapangan hijau. Sebagaimana kini isu tersebut menjadi bola panas yang dilemparkan

sejumlah pihak kepada kepengurusan PSSI sekarang, namun belum terbukti. “Ini baru namanya tindak nyata, tangkap, eksekusi terbukti. Tidak perlu malah dijadikan isu, pengalihan isu bahkan fitnah yang diapungkan menjadi opini masyarakat. Kami PSSI juga sudah bekerja sama dengan interpol untuk memerangi ini, PSSI yang ada sekarang adalah PSSI anti mafia, PSSI yang juga sangat mendukung penangkapan di Singapura ini, babat habis para perusak sepakbola seperti ini,” beber pria yang akrab disapa Bung Towel itu. (*/ddy)


www.inilahkoran.com

KAMIS, 23 JULI 2015

IKLAN BARIS

BERLANGGANAN?

022- 6127 865 SMS : 022 6171 1593

TARIF IKLAN

Iklan halaman 1 FC Banner di atas lipatan FC di bawah lipatan Display Full Color (FC) Display Black White (BW) Kolom Baris

INFORMASI PEMASANGAN IKLAN HUBUNGI ICA 0859 7405 6108, TORIZA 0821 2666 8011, RHESA 0858 6320 0116, AZIR 0812 3109 0066, YOGI 0819 1019 6415 ABUN 0878 2174 6529, CHRISTIAN 0877 2284 2800, IVY 0817 22 8704, BALKIS 089627453217, AHMAD 087885793898

Rp 65.000/mmk Rp 55.000/mmk Rp 40.000/mmk Rp 30.000/mmk Rp 25.000/mmk Rp 15.000/baris

(min 2 Baris max 10 Baris)

C7 BIRO JASA

RUPA-RUPA

Antar courier melayani city courier. Antar jemput barang maupun ­dokumen, pesan makanan, obat/apotik. Antar jemput anak sekolah. T: 0251-8393969/081804977141/081806680093

AHLI BANGUNAN

RENOVASI RUMAH Bikin canopi, pagar teralis, kitchen set. Hub: Roni 022-70808222

B120715

L140314

ALISA JAYA Bengkel Las Listrik. Mengerjakan Pagar Tralis,Besi, Tempa, Pintu, Handerson,Dll. Mnrm Las Pgln JL.Trs Cikajang Ry Antapani No77A T:085324207815 L260214

AHLI GIGI

“SEMPURNA” Ahli gigi palsu. Trm panggilan psng & peraikan gigi palsu Bahan bagus bergaransi. Jl Margacinta No 182. Tlp: 7511975/081573779222 L260314

“SAMSUDIN” Ahli Gigi Palsu ,trima panggilan pasang & perbaikan dengan harga murah kwalitas bagus. Jl Batu Api No.9 Tlp.082117549000/0817624517. Pin BB5J7B50B5 (dkt lampu Merah Bubat)

BIRO PERJALANAN

“Xpressair” Terbang Hemat & Nyaman.Langsung dari Bandung ke Padang,Palembang,Pontianak,Lampung Hub: (021) 500-890 / www.xpressair.co.id B100215

TIANET COMPUTER SYSTEM Sales, PC hardware, notebook, networking, service, upgrade. Jl Sidomukti No 99D Sukaluyu Bdg. Tlp:2516921/2504980/70776921

L070314

PROMO KREDIT Elektronik&Furniture, TV, LCD, LED, Kulkas, Kursi, Lemari, Sring Bed Dll. Syarat KTP & KK. Tlp: 022-92092939/087822637736

AKSESORI

L270314

Ting-Ting Colection Menjual Macam2 Busana Muslim, Muslim modern, gamis, kaos korea, hongkong, rok hamil, Dll. Tlp: 022-4246006 BB 29A49207. Lt 3 Blok C2 No 16-17 Pasar Baru L010314

00

AKUARIUM

MEDWAN JEANS Menjual bahan2 jas, jean, loreng, aska & menerima jahitan. Pasar Baru Lt.2 C1 No 1,2. Tlp: 022-4245700 L010314

MIAOW AQUARIUM SEDIA: Beraneka Macam2 Ikan Hias Air Tawar, Aquarium,Makanan, Obat2an Ikan. Sadang Tengah III No 26 Sadang Serang Bandung Tlp: 022-2503112 L080114

“LILI AQUARIUM” Menjual Rupa2 ikan hias & akuarium. Jl Kebon Kawung No 25 Bandung Tlp: 081320654583 @: www.liliaquarium.com L200314

ALAT HIBURAN

“RAJA DVD MOVIES” Sedia Bermacam2 DVD, MP3, VCD, Komplit. Hrg Mrh. Grosir&Eceran MD Plaza No 316-317 Lt3 L190314

ALAT MUSIK

“WARSEN MANG DIMAN” Pengrajin alat2 karawitan sunda, kacapi, gamelan, calung, kendang, alat kasidah & nasid. Terima service. Jl Soekarno Hatta (Sekelimus) 577. Tlp: 087823631555 L180314

“SUNDA CREATIVE” Menyediakan alat musik tradisional, gamelan besi,kuningan,perunggu,angklung, calung,kecapi,rebana,marawis Dll. Jl Soeta No 3 Bdg Tlp: 022-91120804/081910000400 BB 22DB3E13. aditrax@gmail.com L160214

BAHAN BANGUNAN

“JATI ALUMUNIUM” Terima pesanan/panggilan buat m ­ acam2 kaca, etalase, kusen a­ lumunium, rolling door, folding gate, dll. Jalan Babakan Jati I No 88 Kircon. Hub: Dadang Tlp: 085320072196 L040214

BENGKEL

“PERKASA MOTOR” Variasi, spare part, tune up, strum accu. Tlp: 022-6676579 / 081320226629

KEPERLUAN PESTA

CHANDNITYA Harga grosir kain sate, songket tulis francis, korea & batik. Harga & kualitas terbaik. Tlp: 4246197. Pasar Baru Trade Centre Lt 2 Blok D1 No 11-12 L200414

TOKO KAMIDIA Menyediakan pakaian, kerudung & manset. Pasar Baru Lt 1 Blok A2 No 35-36, Lt D2 Blok K No 30-31. Tlp: 022-4246517/0812207018888 THREE G Menjual bermacam2 bahan batik modern & ­tradisional, menerima jahitan (tailor). Pasar Baru Trade Centre Bdg Lt.2 BI No 47, 52 & 42. Tlp: 022-424577/4245769 L200414

SEROJA JAYA Jual busana muslim 2 in 1, 3 in 1, kebaya, sarung laki2, sarimbit, Dll. Tlp: 08122359263 Pin: 266DF80A Hilus H

“DYLLY VARIASI” Trm Psng/Service remote control, kaca film, ornamen, power window, tape mobil, bungkus jok, dll. Jl Ters Kircon No 359 Bandung. Tlp: 022-7311960 L110214

BINATANG

BINTANG PETSHOP Terima mandikan hewan kesayangan anda & aneka macam cat/dog food GRATIS delivery Hub: 081395055052 pin BB.2BB1951E Jl.gegerkalong hilir NO.107

L200414

L020114

“UMMY FASHION” SEDIA: Sarimbit & Non Sarimbit. Pasar Baru Lt. 4 Blok C No. 8F. Pasar Baru Lt. 3 Blok C2 No. 20G. Tlp: 081220281174 ABAY JERSEY Jersey Grade ORI Cuma 100Rb/Pcs Jl Rmh Sakit No 55 UBER SEDIA:Stelan Futsal, Cutting Polyflex,Dll Hub:081210582898 BB 746F90D9

KLINIK THERAPY HERBAL “HIMALAYA” Spesialis mata & ambein tanpa operasi. ­Mengobati: Katarak, rabun, gloukoma, ­slindris, min, plus Dll. Buka: Senin s/d Minggu termasuk hari libur. Tlp: 022-61316971

BIRO JASA

BIRO JASA “MAJU” Terima Pengurusan : STNK, SIM, KIR, Mutasi ­Se-Jabar, ­Pasport, PT, CV, SIUP (Antar Jemput) Jl Pungkur No 34 Bdg TLp: 022-91548873/ 081320100546

L080314

L210214

KOMPUTER

CV. GLOBAL INTI PERSADA Mnrm: Refil toner/tinta, srvc printer, recycle, compatible toner cartridge prntr MURAH, ­berkualitas. Antr/jmpt GARTIS. Jl Cibeunying Kolot 98A Bdg. Tlp: 022-2517604/081573098806

L230214

Butuh Dana Cepat “Kami Solusinya” BPKB Mtr Th’90 Up Persyaratan ringan,tanpa survey langsung cair, Bisa semua plat nomor. Hub: Benny 02292487993/083807098821/ 087825598236/082127653899

B230414

BPR Mitra Kanaka Terima jaminan BPKB Mbl’88 Up, Mtr’00 Up, AJB Sertifikat. Hub: Bp. Nana Jl Rmh Sakit (Ruko Angrek Residence A No BC Uber) 081394423191/022-95677090

KIOS

Anda Bth Dana Cpt Jmn BPKB Mtr’97Up Mbl’87 Up. Proses Cepat T:93366917/087822002338/ 089683552580

Over kontrak kios/toko & isinya jl. raya ciomas dpn perum vila ciomas indah. dekat kecamatan ciomas. tmpt strategis, omset bagus & rame, angkot 24 jam. Hub 085890081234

KURSUS

Rumah Belajar “MUTIARA BUNDA” Mnrm Siswa/i Ayah Binda Dlm Prog. PAUD : 1)Day Care 2)Fullday School 3) Koder/TK 4)Pelatihan Pengelolaan Sampah2 & Kewirausahaan Hub: YUYUN 022-91372022/085860148455

“PINJAMAN DANA” Jaminan BPKB ­Mobil/Motor. Tanpa Survey. Aplikasi di Jemput. Hub: 022-61687828/081321705119 Iman

Terapi dahsyat dua ustadz. Obati: amandel, stroke, asam urat, diabetes, sakit mata dgn cepat. Jl Jalaparang/Jl Rereng Wulung No 8 Sukaluyu Surapati Bandung ­­ Tlp: 93203839/082120995533

130114

Anda Punya Masalah KK/KTA bisa kami bantu hanya bayar 30% dr tagihan terakhir hutang lunas 100% LEGAL Hub. Rahma 083896542329/021-97123118

“BUANA BARU”Kursus mengemudi, Anda blm bisa ­nyetir? ­ Datanglah pada kami dgn instruktur ­berpengalaman & teknik2 ­tertentu. Dijamin anda bisa. Jl Trsn Bubat No 105 Tlp: 022-708040571/7538047

“PINJAMAN DANA TUNAI LANGSUNG CAIR” Jaminan BPKB Mtr Th’04 Up Mbl Th’97 Up bs take over. KSP Berkah Waluya. Jl Margacinta No 96B ­ Hub: Panpan/Yayan 61562128/96056383

LOUNDRY

B130414

JAJANAN MALAM Bbm, Nasi Goreng Anglo, Ikan Bakar, Sate Padang, Bubur Jalaprang, Baso Tahu, Sosis, Otak-otak, Ronde Jahe, Soft Drink Jl. Dr Djunjunan No 126-128 Bandung Telp: 022-2060112 - 2021312 00

SALON

B220415

B220415

“VON” Salon Terima make up, perawatan kecantikan+pemutih’beauty and ­healty, terima rias pengantin,dekorasi,poto pra wedding,video, jahitan jas pria, kebaya, busana wanita Jl Rd. Ganda Cimindi Tlp: 082118474101/087823100003/02291186967

SERBA SERBI

SERVICE

Service: Laptop, Printer, LCD. Antr/Jmpt Hub: 0817433446/087821167882 241013

TANAH

B170314

Peluang Usaha Era Digital 2014. DAFTARKAN No HP anda jd sarana + pnghsln 50rb-600rb/hr. diprogram teknologi dari VSI Ustd Yusuf Mansur. Tnp ganggu aktivitas, siapapun & dimanapun. www.klikvsi.com. Hub: 082371712228 BB 2302324

Jual tanah Kavling Bogor kota Jl. pahlawan lt 232 m2 SHMblok A6 3,8 juta/m2 nego Hub: 0857 11 93 4941 B030415

TEKSTIL

00

PENDIDIKAN

SHEKINAH TEXTILE Jual macam2 textile grosir & eceran kualitas No 1. Pasar Baru Trade Centre Lt 1 Blok D2 No 1C. Tlp: 022-4246050 L200414

TK FAJAHIRA Jl Trs Pasir Koja No 11 BDG. Hub: 082130197471 Masnah Aliyah, S.Pd

TOKO

B170315

Kuliah Cepat, Singkat, Resmi, Legal dan Terakreditasi LANGSUNG IKUT WISUDA Hub: 081290899199

Terima Pesanan “SELIMUT SALUR” Hub: 081224268549 & 61608169 231213

TOKO TAS BRANDYGrosir & Eceran: Tas Pesta, Dompet Wanita/Pria, Tas Import Lt 5 Blok A2 No 06-07 Tlp: 022-4246788 B110415

Jl Mits FE 74 HD Truck 2010 Jln.Batu Nunggal Indah Raya No. 81 Tlp: 081221312121 Jl. Mits FE 304 Truck 2005 Jl Batu Nunggal Indah Raya No. 81 Tlp: 081221312121

L070314

PELUANG BISNIS TERBAIK KAYU JABON Dengan Modal 700 Berpotensi Jutaan ­Rupiah. Hijaukan Bumi, Selamatkan ­Lingkungan Dengan Hutan Tanaman Rakyat Hub: 081322810849

Dibutuhkan: Pengemudi Pnglmn, Min. SIM B1 Umum, Max 45 Th, Walk In Iterview/Kirim Ke: Jl. Dipatiukur No.53, Tlp : 082120650616

B220415 00

Depot air minum isi ulang “ANNISA” Bisa di antar. Perum Sarijadi Blok 23 No 42 BDG. Telp: 022-2003233

PELUANG USAHA

MITSUBISHI

Jl.Mits FE 74 Truck 2008 Jln. Batu Nunggal Indah Raya No.81 Tlp: 081221312121

L070314

Dicari segera inverstor untuk pengembangan usaha travel wisata, bagi hasil. Minat serius Hub: 085974322203 BB: 22E19162

“SIMPLY FRESH” Laundry 237 Kilat, Bersih Wangi & Rapih. Trm Pick Up & Delivery. Jl ­Margacinta No 99. Mustika Hegar Regency RB 4. GARANSI Tlp: 022-61118080.

Di Jual Cepat Rmh 2 Lt+mezanin. Lt.202.lb. 400.M, 4 Kmr Tdr 3 Kmr Mnd. Listrik 2300, Jet Pump. ruang bawah luas utk tmpt usaha. Posisi di jalan utama. strategis. Hub: 08883900972

L220114

B270315

TOYOTA HOT OF agya Dp 25jt cicilan 1,7jt x 47 avanza Dp 30jt cicilan 2,7jt x 47. TLP: 0822 1918 6646

MOTOR LAIN-LAIN

“DINA MOTOR” Jual Beli Motor BeLas Tukar Tambah, Cash & Kredit Hub: DENI HIDAYAT. Jl Parakan Saat 5A Telp: 022-91589761/ 085320880090 L250314

“NAGA BALING MOTOR” Jual Beli Tukar Tambah ­Motor Bekas Cash & Kredit. Alamat Jl Soekarno Hatta ­No 677 A Hub Bp ­Mangunsong ­081394642083/­­­022-7314833 L240114

MUDIK!!! PILIH HONDA BRIO + MOBILIO + JAZZ DP ringan + discount menarik Hub: 081320344603 B100715

00

“HADII OPTIKAL” Periksa mata gratis,trima resep dokter, paket Frame+ Lensa Rp.150 rb (Promo) Softlen warna 6 bln 50 rb. Jl.Margacinta No.50. Tlp.022 61675982 / 08124841369. Pin 221E24BB

MOBIL HONDA

Di Kontarkan Rumah. 2KT, 2RT Jl. Rajawali III No 26A Telp: 081224755534

OAKLEY QUANTUM & OAKLEY MAGNUM Untuk sepeda. Termurah, Hrg Rp 195 rb 6 lensa. Jl Kadipaten RY No 48 Antapani Bdg. Tlp: 082115608380

B311014

L230214

231214

OPTIK

NIKAH di mekah + umroh + bln madu Thailand paket 3 orang (pengantin,wali) U$D 7800 HUB. 0822 1407 9583, 0812 8443 4047

Sewa Villa/hari Plus kolam ­pancing ikan. Daerah Lembang/Maribaya. Tlp: 2034593. Harga NEGO

Dijual Cpt Rmh 2Lnt, 10Tbk, 5KT, 4KM, 2Kios, PDAM, Sumur.Strategis, Lokasi Pinggir Jalan Hub: 081388796829/083875318729

Semarak Toyota Dealer Resmi,agya DP 15jt, avanza DP 20jt. Tukar tambah semua merk mobil. Hub : Didi 082121917097

B040415

UMROH

VILA

DIJUAL: Rumah Strategis dkt kampus RSHS Jl.Paskal Gg H Junaidi 182A/65 Rt02 Rw 11 2Lnt, 105m2, Lb 90m2, 5KT. Sertifikat. Hub: 087825280405/ 081220019197

Di Jual Rumah bernuansa alam di Bandung Timur. Type 45/91, 390jt DP 32jt SHM, air bersih CCTV 24 jam. Hub: 082127056870 BBM: 25BCCB10

L210214

SPYROZ Grosir & Eceran Kemeja, Kaos, Jaket Otomotif Jersey & Jaket Grade Ori. Menerima Pesanan. Pasar Baru Trade Centre Lt 4 Blok B1-19 Bandung Tlp: 087821078885

L140314

181715

L110214

L311213

Tutup kartu kredit/KTA hanya 30% dr tagihan terakhir. Tunggakan lunas, 100% legal Hub: 081320338733

L291213

REPARASI

B260715

B120515

“LILY BLAZER” Macam2 Blazer dgn Model terbaru, Terima Pesanan Grosir & Eceran Pasar Baru LT.3 B1 33-35,39 LT.4 B1 20 (BDG) Tlp: 081802080271/022-91901478

L220614

RUMAH

L281213

MAKANAN

00

“PIJAT NETRA JASA” Jl Ibrahim Ajie Parabon IV No 9 Kircon (Blk Carefour) Tlp: 022-7563749. Melayani pijat kebugaran pria & wanita, facial ­massage, penyembuhan, luluran. Bisa utk Ibu hamil. Buka Jam 09.00-22.00

SERVICE PANGGILAN AC, kulkas, mesin cuci, water heater, solles, solarat, tv, dispencer, Dll. Jl Logam Belakang No 24 Bubat. Tlp: 022-61074997

“Solusi Dana Cepat” 1 Jam cair Jaminan BPKB mbl Th’90 Up/85’Up. Bisa take over. Pt MDPU F mncr mrktng (emo) mtr Penghasilan tnggi tak terbatas. Ijazah min SMP. Hub: Iwan Priyanto T: 022-92788674/085221422152

FAV MUSIC & EDUCATION COURSE Jl Artileri No 4A Sangkuriang-Cimahi Tlp/SMS: 085221518821 Email:fitriavoice@ymail.com FB:Fitria Voice, Twit:@FAVmusic

B150615

D’COFFE CAFÉ Dengan menu utama kopi MD PLAZA LT.2 A

L090114

L160214

LOWONGAN KERJA

KAFE

00

KEDAI DJ SHISHA & Distributor Perlengkapan Shisha Rokok Timur Tengah dan Franchise untuk Melengkapi : Cafe, Bar, Club Hub: 083816201002 BB 20E2B94A

L290214

L040314

L190114

L240214

L180214

Mr. ABRAHMAN JUAL: Sepatu & Sandal kulit MD PLAZA LT.2 B.211 / 089617569077

L260314

L040314

L200214

L250314

BIRO JASA ASTINA Melayani: Perpanjangan STNK, SIM, mutasi & BBN dlm/luar Kota. Tlp: 92700876 Jl Amir Mahmud No 22 Cibabat, Cimahi

“BUDI BIKE” (Cabang Kurnia)Bicycle Accesories, sparepart, service Jl ­Kiaracondong No 405 Bandung Tlp: 08122317165

B070215

Anda Butuh Dana Tunai? Kami siap membantu Untuk pendidikan sekolah & renovasi rumah. Hub: 022-91281380/087822590666

“WINS COLLECTION” Menerima pesanan/menjual busana ­muslim, menerima jahitan pria & wanita. Jl Cipalago Girang No 42B (Samping ­Angkasa) T: 022-76126573/082128284949 Pin BB 235F6BF8

L281213

PIJAT

TOYOTA

L220314

MITRA JEANS Mnrm Psn: Celana, kemeja, jaket, rompi, seragam kantor partai besar/kecil. Sedia bahan jeans, katun, kanvas, cino, lea, yapan dril, street. jl Pelesiran Taman Sari No 89 Bandung. Tlp: 081320010912.

B140715

ERTIGA Angsuran 3,2jt Pickup DP 7jt. Hub: 082182181164 Pin: 748FAB03

B300315

L260214

AMANAH MUSLIM Aneka: Garment Perlengkapan Muslim & Haji Prod Dalam/Luar Negeri Lokasi Pasar baru Tlp: 022-4245939/08156172083

L070314

Pinjaman Dana Tunai jaminan BPKB motor & mobil. Hub: Firman 0821 1997 6060

CHANDRA SPORT Promo Jersey KW Thai Grade ­­Ori/­ Player Issue 1 Pcs: 115,3 Pcs: 105, 6 Pcs: 95. Sedia: Jersey Futsal, Print Club 7 ­ Star - Multy Sport. Hub: 085624862326, BB 30D430DA

L311213

Baru! R3 dp 20jtan, wagon dp 15jtan, PU dp 7jtan proses cepat, bonus mnrk, aplikasi d jmpt Hub: 081223915054/087722014441

B150115

L040414

“ZELFANNY FASHION” Busana Muslim Dewasa & Anak2, ­Accesories. Berbagai macam Kerudung dengan Harga Grosir. Pasar Baru Trade Centre Lt. 3 Blok A1 No. 07 Tlp: (022) 61121616

SUZUKI

“BIRDNEST” Cutting sticker, sanblast, ID card. Murah & cepat, harga bs nego. No limit. Bahan : Oracal, kiwalite, ablaze, dll. Hp: 085315320006 BB. 2625CB19

Otomotif KKB Jaminkan bpkb dr thn 92 up truk minibus grts angsuran. bs yg msh krdt. solusi keuangan. proses cpt mudah. Hub: 081287612384, 87873262882,08561172025

L260314

L020114

B2401014

L070114

ACEP MEBEUL Menerima Pesanan & Service Kursi,Lemari, Kitchen Set Dll. Hub Acep Koswara Jl Sukasirna No 107/208 Rt 06/03 Bdg. Tlp: 082121888308

L260114

MAESTRO COLLECTION Grosir & Eceran Macam2 Jaket, Switer, Jaket Kulit Asli, Jas Asli, Kemeja & Kaos. Pasar Baru Lt. 3 Blok A2 No. 18-19-20. Tlp: 022-4245804

NISSAN

NISSAN MARCH DP 15jt, G.LIVINA DP 27jt, EVALIA DP 29jt DATSUN DP 18jt, PROSES Cepat, Bonus OK. Hub: 0822-4041-1154 B050415

MODAL

MADU PAHIT SUPER AL-MAHAZ Menurunkan koresterol & mempercepat penyembuhan diabetes melitus Hub: 081320042025

B070314

L200414

TOKO

“MC ABADI “ Percetakan dan ­Souvenir Promo),Payung, Mug,Jam Dinding, T-Shirt,Pin,Ballpoint, dll. Jl Margacinta No.28 Tlp.022 70873660. Email: mcabadiprint 64@gmail.Com

L070114

KESEHATAN

L130114

L180314

“NUSAWANGI” Wood Processing & Trading Menerima Pesanan Kusen, Pintu, Meubeul & Menjual Kayu Sebrang & Lokal Jl Ters Jkt No 7, Jl Cisaranten Kulon No 112 Bdg TLP : 7205973/08122450500/61666767

L180214

FESYEN

ELSI JUAL: Accesories , Kerudung & ­ Aneka pakaian dalam Pria & Wanita. MD PLAZA Atrium LT.Dasar

L200114

PERCETAKAN

L220314

MEBEUL

Terima Cat Oven Per Panel 250rb, Salon Mobil 100rb, 1 Hari Selesai Wetlook Bergaransi Tlp: 022-93613435

TOTOK CAHAYA & BEAUTY THERAPIS Melayani: Totok muka, Badan, Refleksi, Sulam Alis-bibir, make up & buka aura. Jl Uranus B3 No 35 A Mrghy Ry Bandung. Tlp: 081395284005 BB 24D76EA1

JUAL 4 GEROBAK,ETALASE & KULKAS,FREZEER. COCOK YG MULAI USAHA KULINER, FCOPY, KONTER HP, SEMBAKO. BS BELI SATUAN. Jl.Ry ciomas sblh tkg cukur dpn perum. Vila ciomas indah dkt kec. Bogor HP. 085890081234.

KLAPERTART Kak YEN Sedia Klapertart Original & Klasik, Tanpa Rhum, Tanpa Pengawet. ­HALAL.Jl. Kalijati Raya No. 26 ­Antapani Tlp:087825459969 L161213

KEPERLUAN MOBIL MOTOR

L200314

B140315

DUNIA PAYETTE Grosir/eceran, aneka renda2 & payet/accessories. Pasar Baru Lt 2 Blok A 2 No 9. Tlp: 022-4245778/0817707771

L191014

L180314

L260304

ETALASE

“RAVI DENTAL” Ahli pasang gigi. Trm panggilan, cepat, murah, bergaransi. Jl Dr.Junjunan No 83 Pasteur. T: 022-70223271/085222202352

MAKANAN

CV. Barokah Menyediakan & menyewakan: Alat2 pesta ( tenda, kursi, panggung, dekorasi ) & Peralatan catering. Jl Cibeunying Kolot RY No 13/15 Cigadung. Hub 022-2500548/08112208361

ELEKTRONIK

L110304

L220314

KARTU KREDIT

Tutup kartu kredit/KTA dgn jalur pemutihan hny byr 30% dr tagihan, hutang lunas. Hub: 082318401081 jeksen

Jl Cpt Mits FE 304 ‘05 Tlp: 87301881 B220415


REPUBLIK BOBOTOH

KAMIS, 23 JULI 2015

www.inilahkoran.com

C8 INILAH/ASEP PUPU

Atep Suntik Motivasi Pesepak Bola Kampung MANTAN pemain Persib, Atep begitu bersemangat mengikuti laga persahabatan melawan tim Pordes Desa Puteran, dalam rangka pembukaan Kades Cup 2015, di Kecamatan Cikalong Wetan, Kabupaten Bandung Barat (KBB), Rabu (22/7). Dikatakan Atep, sebagai pemain dia merasa tergugah ikut terjun langsung ke pelosok pedesaan untuk tetap

menumbuhkan semangat bermain sepak bola, di tengah mati surinya persepakbolaan nasional. Dia melihat, masyarakat sudah sangat rindu akan pertandingan, setelah kompetisi domestik terhenti sekitar dua bulan lamanya. ”Di sini saya hanya mengisi acara pembukaan eksibishinya saja, karena saya tahu betapa bersemangatnya masyarakat untuk bermain sepak bola. Kita tahu mereka merindukan sepak bola,” ujar Atep.

Atep begitu kagum dengan semangat masyarakat Desa Pamuteran, yang sangat antusias menyelenggarakan turnamen antar kampung (tarkam). ”Ada semangat di tengah kompetisi yang terpuruk, mereka semangat menyelenggarakan turnamen,” imbuhnya. Lebih lanjut, Atep berharap kedatangan para mantan pemain Persib ini bisa memacu motivasi para pemain muda di kawasan Desa

Pamuteran. Dia ingin agar tetap giat bermain sepak bola, dan berusaha keras meraih jenjang hingga ke level nasional maupun internasional. ”Mudahan-mudahan kedatangan saya ke sini memeberikan semangat dan motivasi untuk terus menjadi yang terbaik mewakili daerahnya, dan berjenjang lebih jauh lagi. Bermain di tingkat nasional harus menjadi motivasi utama mereka,” pungkasnya. (asep pupu/ddy)

VIKING YELLOW

GELAR TARKAM

INILAH/ASEP PUPU

VAKUMNYA kompetisi sepak bola Indonesia membuat Viking Yellow tergugah. Mereka menggelar laga hiburan bagi masyarakat Kabupaten Bandung Barat.

L

aga yang berlangsung di Desa Puteran, Kecamatan Cikalong Wetan ini sebagai rangkaian pembukaan Kades Cup 2015. Viking Yellow bekerjasama dengan Pemerintah Desa Puteran, mendatangkan para mantan penggawa Persib sekelas Tantan, Jajang Sukmara, Dedi Kusnandar, dan Atep yang berkolaborasi bersama seniornya, Yusuf Bachtiar dan Agus Atha. Pembina Viking Yellow, Jajang Suhendar mengatakan vakumnya sepak bola Indonesia, memang mempermudah baginya untuk mendatangkan mantan bintang Persib. Namun, di sisi lain yang paling menggembirakan adalah para eks pengawa Maung Bandung tersebut mengobati kerinduan masyarakat akan pertandingan sepak bola, setelah kompetisi domestik terhenti. ”Jadi ini menjadi kesempa-

Acara ini murni Inisiatif dari Viking Yellow, supaya memberikan motivasi kepada masyarakat di sini khususnya para pemain muda.”

tan d a n mudah juga mengundang pemain untuk datang, karena tidak ada pertandingan. Kedatangan mereka jelas mem-

Gorowok Bobotoh

Met hri rya idul ftri maaf lhir btin, inkor semoga tetp d bca,najan bola na d kempesn ku cep nhrowi ,PERSIB kkra juara ee bubr gra2 menporana kucluk,cek urng mh nahrowimh kudu ngurus pondok psntren lain bola bere kitab trus tahlilan supya menang berkat bener hahaa +62878709344xx Met pag,Inkor selamat Idul Fitri 1436 H mohon maaf lahir batin

dan mau ikut ngagorowok lagi krisuh sepak bola Nasional tuk itu saya kasih resep supaya krisuh tak terulang lagi,1. Seluruh staf Kemenpora harus dimutasi karena seperti Kerbau dicokok hidungnya dan menganut pola lama ABS asal bapak senang.2 Menpora harus diganti beliau melakukan blunder yang fat al merusak tatanan kehidupan disegala sektor karena terbelunggu pesa pesan sponsor politik.3 PSSI

berikan hiburan buat masyarakat, karena masyarakat sudah sangt kangen melihat permainan Persib,” kata Jajang. Dengan datangnya para pemain Persib ini, Jajang berharap bisa menambah motivasi bermain sepak bola bagi masyarakat sekitar, sekalipun kondisi persepakbolaan nasional kini tengah mati suri akibat kisruh di tingkat

harus transfaran mau menerima masukan yang positif dan kalau perlu bersihkan PSSI dari oknum yang tak bertanggung jawab.4 Mantan tim tim IPL harus legowo jangan merongrong terus,anda harus berusaha dan berjuang dari bawah dulu.5 Cari pengganti Menpora yang punya wawasan yang luas tentang olah raga dan tak punya utang politik.6 Tuk Stasion Stasion TV di seluruh Nusantara khusus tayangan olahraga harus obyektif dan sporif tanggalkan baju politiknya. Makasih +62852216963xx Minal aidin walpaijin mohon maaf lahir batin.sekeluarga +62821282815xx SATU KT UTK JOKOWI PECAT DAN LENGSERKAN MENPORA

pusat antara Menpora dengan PSSI. ”Acara ini murni Inisiatif dari Viking Yellow, supaya memberikan motivasi kepada masyarakat di sini khususnya para pemain muda. Jadi kita undang pemain Persib. Masyarakat di sini banyak yang mengidolakan permain Persib dan sekarang alhamdulillah bisa berhadapan langsung,” tambahnya. Selanjutnya Jajang berharap, dengan banyaknya pemain ikut terjung di turnamen antar kampung alias tarkam,

+62853245560xx Met pagi Inkor,tuk perizinan pertandingan sepak bola sebaiknya jangan terlalu rumit birokrasinya selesaikan saja melalui satu pintu yaitu Kepolisian saja tak usah melalui BOPI karena kepentingan politik selalu bermain. Makasih +62852216963xx Semoga persib dapat bermain lagi di AFC CUP musim depan . +62878293556xx Met pagi Inkor,tuk tim transisi sebaiknya legowo mundur dan bubar karena Menpora udah kalah di PTUN jangan terjebak dipusaran dan kepentingan politik tertentu yang mendompleng Iman Nahrowi. Makasih +62852216963xx

d a n melihat semangat masyarakat membuat turnamen, bisa menggugah para pemangku kebijakan di tingkat pusat agar kembali menggulirkan sepak bola. ”Mudah-mudahan dengan posisi sekarang ini, PSSI dan Menpora bisa menyelesaikan kisruh supaya sepak bola bisa berjalan lagi. Kita juga melihat pemain yang sudah berlevel internasional bermain tarkam, kasihan bukan levelnya,” jelasnya. Sementara itu, Yusuf Bachtiar yang berkesempatan

memberikan sambutan di acara pembukaan, berpesan kepada peserta Kades Cup 2015 yang didominasi para remaja ini agar tidak lantas berkecil hati sekalipun bermain di turnamen sekelas Tarkam. Menurutnya, banyak bintang lapangan Persib justru berasal dari pelosok daerah. ”Sebetulnya ini suatu motivasi bagi adik-adik. Sebetulnya pemain Persib banyak dari luar Kota Bandung, ini suatu motivasi bagi adik-adik menghadapi keinginan menjadi pemain sepak bola profesional,” ujar Yusuf.

Dia menambahkan, sepak bola tidak bisa dipisahkan dengan kehidupan masyarakat Indonesia. Untuk itu, dia mengimbau agar seluruh peserta yang ikut di turnamen Kades Cup 2015 ini menunjukkan keseriusannya dalam bermain sepak bola. ”Kegiatan sepak bola menyangkut ekonomi rakyat. Atep muncul karena hasil binaan asli orang Bandung, yang saya sempat bina di UNI, tapi yang paling penting, adik-adik bersungguh-sungguh dalam bermain bola,” tandasnya. (asep pupu/ddy)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.