E paper 05 september 2017

Page 1

Harga 0 0 Rp 2.0

Info Pelanggan

0271-717141 www.joglosemar.co SELASA PON, 5 SEPTEMBER 2017

@Joglosemarnews

ΝJoglosemarNews

Lolos Babak 16 Besar

harianjoglosemar@gmail.com

Grup Babak 16 Besar Liga 2

Persis Solo Kembali Berjumpa PSS Sleman SOLO—Persis Solo memastikan diri lolos ke babak 16 besar, setelah mampu menahan imbang PSIR Rembang 1-1 dalam lanjutan Liga 2 di Stadion Kanjuruhan Malang, Senin (4/9) sore. Gol balasan Laskar Sambernyawa dicetak Rudiyana menit 70. Tambahan satu poin membuat posisi M Wah-

@Joglosemarnews

yu dan kawan-kawan sebagai runner up grup 4 tak akan terkejar klub-klub lain. Persiss Solo dengan koleksi 28 poin mengungguli PSIR SIR Rembang yang hanya mengoleksi 24 poin.

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 1

STATUS Grup 1 Peringkat 1

KANDIDAT PSPS Pekanbaru Persiraja Aceh PSMS Medan

(22) (22) (20)

Grup 2 Peringkat 2 Grup 3 Peringkat 1 Grup 4 Peringkat 2

Cilegon United Persita Tangerang

(27) (27)

PSS Sleman

(34)

Persis Solo

(28)

POIN

Joglosemar | Nofik Lukman Hakim

Puluhan Orang Tertipu Makelar Sapi Kerugian Capai Rp 1 Miliar Pengakuan pelaku, setidaknya ada 60 hingga 70 orang yang menjadi korbannya.

BANJARSARI—Polresta Surakarta menangkap Wahyu Dwi Saputro (25), warga Kampung Turi, Kelurahan Cemani, Grogol, Sukoharjo lantaran diduga melakukan aksi penipuan dan penggelapan hewan kurban. Pihak Polresta mencatat ada 32 orang korban dengan total kerugian mencapai Rp 1 miliar dalam kasus ini.

Beli

Dikirim

Sapi

Sapi

Ada tiga kelompok korban dugaan penipuan dan penggelapan uang jual beli hewan kurban oleh Wahyu yakni kalangan petani dari Kabupaten Wonogiri, investor dan warga yang membeli sapi atau kambing untuk berkurban pada Idul Adha 1438 H.

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 1 16 Masjid yang Belum Menerima Sapi

48

72

Masjid

Wahyu Tipu Pembeli Sapi dan Penjual Sapi (3/9) dini hari Agustus 2017 Joni 3 Joni membayar secara 1 Awal 5 Minggu korban melapor ke Efendi (36) warga Perum kontan. Ia percaya

Joglosemar | Kurniawan Arie Wibowo

PENIPUAN DAN PENGGELAPAN—Kapolresta Surakarta, AKBP Ribut Hari Wibowo (dua dari kiri) didampingi Wakapolresta AKBP Andi Rifai (kanan) dan Kasat Reskrim Kompol Agus Puryadi (kiri) menunjukkan barang bukti uang tunai yang berhasil diamankan dari tersangka kasus penipuan dan penggelapan, Wahyu Dwi Prasetyo, warga Turi RT 6 RW IX, Cemani, Grogol, Sukoharjo saat rilis kasus tersebut di Mapolresta, Senin (4/9).

Tipu Menantu Mantan Kapolda Rp 350 Juta

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 1

Kate Middleton

Menanti Anak Ketiga

K

abar bahagia datang dari pasangan royal Pangeran William dan Kate Middleton. Kensington Palace baru saja mengonfirmasi bahwa Kate Middleton saat ini sedang hamil anak ketiga.

karena Wahyu mengaku karyawan salah satu yayasan sosial di Solo dan selalu memakai seragam.

Sapi itu pesanan 2 72 beberapa masjid di Solo senilai Rp 1,3 miliar.

hanya mengirim 4 Pelaku 48 sapi senilai Rp 800 juta. Saat ditagih, pelaku menghindar dan HP nya tidak aktif.

Dihajar Pakai Akik, Siswa SD Muntah Darah

Pengusaha Dilaporkan

KARANGANYAR—Seorang pengusaha agrowisata dan tambang asal Ngargoyoso, Karanganyar berinisial WJ (53) dilaporkan ke polisi karena diduga tega menipu pengusaha asal Jalan Gayung Sari Timur, 12-15 Kav AD RT 3/6, Menanggal Kota, Surabaya, Sutrisno (39). Akibat ulah terlapor, Presiden Direktur (Presdir) PT Flash EI yang juga menantu mantan Kapolda Metro Jaya, DIY dan Jatim, Irjen (Purn) Untung S Rajab itu mengalami kerugian hampir Rp 350 juta lebih.

Sanggrahan Indah, Grogol, Sukoharjo memesan 72 sapi kepada Wahyu Dwi Saputro (25) warga Kampung Turi, Cemani, Grogol.

Joglosemar | Wardoyo

KASUS PENGANIAYAAN—Kapolres Karanganyar, AKBP Ade Safri Simanjuntak memimpin gelar perkara kasus penganiayaan siswa SD dengan tersangka Effendi Sinaga (52) di Mapolres setempat, Senin (4/9).

Jumlah

At Toyyibah

Mapolresta Surakarta. Pada hari itu pelaku dibekuk di depan pasar Ampel, Boyolali. Selain Joni, beberapa 6 peternak di Pracimantoro, Wonogiri juga melapor karena sapi-sapi mereka belum dibayar pelaku sejak 2016.

Baitul Amin Rohmah Al Hidayah MI Jetis Al Barokah MI Jetis Hikmah Hisbah Baiti Janati SPN Serengan Al Wardah Amanah Umah Ulul Albab MTS Islam Mujahidin

3 1 1 3 2 1 1 1 2 1 1 1 2 2 1 5

Sumber: Wawancara

Patrialis Akbar Dibui 8 Tahun

KARANGANYAR—Seorang siswa Sekolah Dasar (SD) asal Dukuh Talang, Desa Kalijirak, Kecamatan Tasikmadu berinisial FC (12) mengalami luka parah dan muntah darah setelah dianiaya oleh orangtua teman satu Sekolah Sepakbola (SSB), Effendi Sinaga (52). Akibat penganiayaan dengan akik itu, korban terpaksa dilarikan ke RSUD Karanganyar dan diopname selama tiga hari. Ironisnya, aksi penganiayaan itu hanya dipicu gara-gara pelaku tak terima anaknya berinisial GL (12) tersenggol hidungnya oleh korban saat latihan bersama.

JAKARTA—Patrialis Akbar dihukum delapan tahun penjara karena menerima uang suap untuk perjalanan ibadah umrah. Putusan tersebut hanya selisih satu tahun dari hukuman si penyuap, Basuki Hariman dan jauh dari tuntutan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), yaitu 12,5 tahun penjara. Atas vonis yang diketok Nawawi Pamolango itu, jaksa KPK mengaku pikir-pikir atas, apakah menerima atau mengajukan banding. “Kami memutuskan pikir-pikir,” kata jaksa seusai sidang di Pengadilan Tipikor Jakarta, Jalan Bungur Besar Raya, Jakarta, Senin (4/9).

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 1

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 5

PAMERAN MUSEUM GOES TO CAMPUS 2 UNS

Orangtua dan Anak-Anak Antusias Berkunjung Sukses menggelar Museum Goes to Campus (MGtC) yang pertama, kini Universitas Sebelas Maret (UNS) kembali menggelar MGtC 2. Bagaimanakah respons masyarakat?

Dwi Hastuti

P

uluhan pengunjung, tua muda, mahasiswa dan anak-anak tampak asyik mengujungi auditorium Universitas Sebelas Maret (UNS), Senin (4/9). Ada yang berbeda hari itu, karena ruangan besar itu kini menghampar aneka koleksi museum dari berbagai daerah, dan beragam jenis. Ada 27 stan museum dari seluruh Indonesia tepatnya di sana. Yakni di antaranya milik Museum Sangiran, Museum Nasional

 Berlanjut ke

Indonesia, Museum Samanhudi, Museum Sandi, Museum Perumusan Naskah Proklamasi, Museum Proklamator Blitar, Museum Monumen Jogja Kembali, Museum Basoeki Abdullah, Museum Ranggawarsito, Monumen Keris, Museum Pers Nasional, Museum Bank Mandiri, Maseum Penerangan TMII, Museum Transportasi TMII dan masih banyak lainnya.

Joglosemar | Insan Dipo Ferdias

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 5

MUSEUM GOES TO CAMPUS—Pengunjung tengah melihat-lihat stan Pameran Museum Goes To Campus 2017 di Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo, Senin (4/9).

Hal 11 Kol 5

0877 3500 1497

closerweekly

Kirimkan Komentar Anda Terkait Berita atau Informasi/Foto Penting di Sekitar Anda melalui Kanal WhatsApp – Telegram JOGLOSEMAR ini Kasus Korupsi Tiada Henti Dari hari ke hari, kasus korupsi seperti tak pernah berhenti. Satu terkuak, maka terkuak kasus korupsi yang lain, terus berantai. Jaditampaknya benar ungkapan bahwa korupsi itu memang sudah membudaya. Sampai kapan budaya korupsi itu bisa dihentikan? 087836895694

Iki Lho!

Toko Berada di Tebing

S

eyogyanya, sebuah toko tentu berada di tempat yang strategis agar memudahkan para konsumen datang berbelanja. Tapi lain halnya untuk toko satu ini. Mengutip dari brilionet, sebuah toko bernama Cliffside Shop lokasinya tak wajar, yakni berada di sebuah tebing curam di Ekuador, Amerika Serikat. Ternyata toko tersebut menyediakan berbagai macam alat pendakian yang dibutuhkan untuk menaklukan kawasan tebing tersebut. Berani mencobanya? #Yuhan Perdana hƩp://joglosemar.co/

brilionet


SOLO

2

www.joglosemar.co

SELASA, 5 SEPTEMBER 2017

Ada Indikasi Jual Beli Lapak di Klewer KARANGASEM—Sejumlah pedagang anggota Paguyuban Pedagang Pelataran Pasar Klewer (P4K) menuntut penataan ulang lapak di Pasar Klewer lantai 2. Pasalnya, mereka menilai penataan lapak saat ini tidak dilakukan dengan transparan. Salah satu pedagang, Sulardi mengutarakan, dirinya bersama pedagang lain menemukan indikasi adanya jual beli lapak. Selain itu, penataan lapak kuliner juga dianggap tidak pas karena tidak dipusatkan menjadi satu titik. “Penataannya terkesan memberikan untung kepada sejumlah pihak tertentu. Padahal seharusnya penataan lapak atau kios ini dilakukan oleh pemkot melalui dinas terkait. Kalau di site plan-nya dulu penataan sudah pas untuk 765 pedagang yang tergabung dalam P4K, kulinernya juga dijadikan satu. Tapi faktanya tidak, kuliner tidak ditata dan kami mendapatkan ruang lapak dengan ukuran tidak sesuai. Lokasinya juga tidak sesuai, banyak lokasi strategis dikuasai oleh pengurus paguyuban dan bahkan muncul banyak pedagang baru,” urainya, Senin (4/9). Tidak hanya itu, Sulardi juga meminta transparansi terkait iuran wajib anggota sebesar Rp 1.000 per hari untuk dana kebersihan dan keamanan saat masih berada di Pasar Darurat lalu. Jika dihitungkan, periode iuran wajib mulai Agustus 2015 hingga April 2017 dengan jum-

Tentang indikasi adanya jual beli lapak, pedagang mengatakan telah melaporkannya ke Tim Saber Pungli lah pedagang 765 orang terkumpul Rp 481.950.000. “Kami tidak mempermasalahkan hal itu jika ada kejelasan laporan peruntukan iuran. Kami juga sudah meminta secara baik-baik kepada para pengurus, katanya harus menunggu tiga hari, namun ini sudah lebih dari empat hari tapi tidak ada kejelasan juga. Tidak ada laporan jelas terkait pengeluaran iuran,” imbuhnya saat audiendi dengan DPRD Surakarta. Lebih dari itu, Sulardi mengaku mendapatkan intimidasi-intimidasi dari pengurus P4K sejak persoalan tentang iuran tersebut mencuat. “Sering mendapatkan intimidasi dari Pengurus bahwa kami akan dikeluarkan dari Pasar Klewer. Kami cuma meminta pengurus lebih transparan,” tukasnya. Hal senada disampaikan pedagang lain, Anik Daryanti. Menurutnya, pengurus P4K saat ini sudah masuk kategori otoriter. “Karena sedikit-sedikit kalau tidak sesuai keinginan mereka akan dikeluarkan dari Pasar Klewer. Padahal yang memiliki wewenang itu kan Pemkot. Terkait ini, kami telah mengirimkan surat ke

BPD Didorong Perkuat Penyaluran KPR SOLO—Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) mendorong Bank Pembangunan Daerah (BPD) optimal menyalurkan Kredit Perumahan Rakyat (KPR). Karena sejauh ini kontribusi BPD masih minim yakni 1 persen. Direktur Jenderal Pembiayaan Perumahan Kementerian PUPR Lana Winayanti. mengatakan realisasi penyaluran FLPP secara nasional di 2016 bagi MBR baru 58.470 unit rumah senilai Rp 10,128 miliar atau sekitar 66,90 persen dari target 87.390 unit. Sementara realisasi untuk fasilitas subsidi bunga kredit perumahan (SSB) baru 28,93 persen atau 124.737 unit senilai Rp 1,337 miliar. Dan untuk realisasi fasilitas subsidi bantuan uang muka (SBUM) baru 24,81 persen atau 75.933 unit senilai Rp 1,224 miliar. “Di Jawa Tengah realisasinya sebanyak 2.295 unit rumah senilai Rp 200,11 miliar untuk FLPP, SSB sebanyak 5.997 unit rumah, dan SBUM senilai Rp 15,27 miliar, setara dengan 3.818 unit rumah,” kata dia kepada wartawan, Senin (4/9). Pengadaan KPR banyak menyasar ke daerah-daerah. Untuk itulah peran BPD sangat besar dalam penyaluran KPR karena karakternya lebih dekat dengan masyarakat. Mudah dijangkau masyarakat dibandingkan dengan bank nasional. “Guna mengoptimalkan peran BPD dalam penyaluran KPR, kami dan sejumlah pihak menandatangani kesepakatan. Kesepakatan tersebut berupa pemberian bantuan teknis percepatan realisasi KPR FLPP di BPD dalam mendukung program satu juta rumah,” imbuhnya. Sementara itu Presiden Direktur PT. Sarana Multigriya Financial (Persero) Ananta Wiyogo menyebutkan akan mengadakan pelatihan yang disesuaikan dengan Standard Operating Procedure (SOP). Baik SOP untuk KPR nya maupun SOP untuk modal kerja konstruksinya. #Garudea Prabawati

Joglosemar | Kurniawan Arie Wibowo

MENUNTUT PENATAAN ULANG LAPAK—Pedagang di lantai dua Pasar Klewer melayani pembeli, Senin (4/9). Sejumlah pedagang lantai dua yang tergabung dalam Paguyuban Pedagang Pelataran Pasar Klewer (P4K) menuntut penataan ulang lapak di pasar tersebut karena mereka menilai penataan lapak saat ini tidak dilakukan dengan transparan. Kementerian Perdagangan hingga Istana untuk mendapatkan solusi terkait sejumlah penyimpangan yang terjadi di Pasar Klewer,” ungkapnya.

Laporan Sedangkan tentang indikasi adanya jual beli lapak, Anik

wer tersebut. Selain meminta transparansi iuran wajib pedagang, kami juga ingin agar ada reshuffle pengurus P4K dan penataan ulang lapak,” tegasnya. Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Surakarta, Abdul Ghofar Ismail meminta agar para pedagang sebisa mungkin me-

mengatakan telah melaporkannya ke Tim Saber Pungli. “Laporan masuk ke pihak kepolisian sekitar dua minggu lalu. Dan kami sudah memasukkan surat permintaan audiensi kepada pimpinan DPRD Kota Surakarta terkait persoalan di los oprokan Pasar Kle-

Administrasi Pajak Bumi dan Bangunan Tak Beres

Warga yang Sudah Bayar Ditagih Lagi KARANGASEM—Masalah administrasi pembayaran PBB mendominasi keluhan masyarakat Kota Solo. Hal itu mengemuka dalam kegiatan reses DPRD Surakarta yang digelar Minggu-Rabu (27-30/8). Mayoritas anggota DPRD Surakarta dalam reses menerima keluhan dari masyarakat mengenai Pajak Bumi dan Bangunan (PBB). Dalam reses terungkap warga yang merasa sudah membayar PBB secara tertib, tetap ditagih pembayaran. Anggota DPRD Surakarta, YF Sukasno mengakui hampir di seluruh kegiatan resesnya banyak warga yang mengeluhkan tentang proses administrasi PBB yang tidak beres. “Mereka merasa sudah membayar iuran PBB dengan rutin melalui ke-

lurahan maupun ketua rukun warga (RW). Tapi ternyata dari pihak kelurahan datang dan menagih bahwa mereka belum membayar pajak pada tahun 2011 hingga tahun 2012. Warga merasa sudah membayar dengan tertib dan tidak pernah nunggak. Tapi sayangnya mereka tidak bisa membuktikan pembayaran karena bukti tanda terimanya sudah hilang,” ujarnya, Senin (4/9). Menurut Sukasno, warga sudah melakukan pelaporan ke Badan Pendapatan dan Pengelolaan Keuangan Daerah (BPPKAD) Surakarta namun tidak ada tanggapan hingga tiga bulan terakhir. “Untuk itu saya meminta BPPKAD selaku dinas pengelola pajak agar bisa melakukan pendataan kembali dengan lebih mendetail me-

ngenai warga yang tersasar PBB ini. Pasalnya tidak hanya satu dua warga di satu lokasi, melainkan di banyak titik, di antaranya RW 003 Mojosongo dan RW 003 Gandekan,” terangnya. Hal yang sama disampaikan Anggota DPRD Hartanti. Dirinya juga mengaku memperoleh keluhan yang sama terkait penagihan PBB. “Ada warga yang ditagih untuk empat tahun, yakni sejak 2008 hingga 2012. Dan ternyata saat ditelusuri, masalah itu muncul karena pemindahan pembayaran PBB melalui Kantor Pelayanan Pajak Pratama ke BPPKAD,” katanya. “Keluhan yang saya terima di RW 023 dan 024 Nusukan, posyandu Nusukan, dan di RW 024 Kadipiro,” tuturnya. #Triawati Prihatsari Purwanto

Proyek RSUD Semanggi Molor BALAIKOTA—Proyek Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Semanggi dipastikan molor dalam proses pengerjaan. Pasalnya sampai awal September ini belum ada proses lelang. Padahal Agustus diagendakan sudah mulai pengerjaan. “Saya minta agar proses lelang untuk RSUD Semanggi segera dilaksanakan. Ini biar proses pengerjaan fisik segera dilakukan dan jangan sampai nanti saat pembangunan,” terang Walikota Surakarta, FX Hadi Rudyatmo kepada wartawan, Senin (4/9). Untuk proses lelang tergantung dari Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE) dan Unit Layanan Pengadaan (ULP). Proses lelang sendiri dilakukan hanya satu kali saja, karena proyek RSUD Semanggi ini dibangun dengan sistem multiyears. “Maunya lelang seperti apa itu tergantung ULP,

ada lelang singkat dengan waktu 18 hari saja. Secepatnya ini harus segera dibangun karena untuk pelayanan masyarakat,” ungkapnya. Lanjut dia, tahap awal pengerjaan fokus pada di struktur bangunan. Untuk selanjutnya struktur pada tahap struktur menengah dan atasnya. Bangunan nantinya tidak ada basement. “Tahap awal fokus di struktur bangunan dengan waktu yang ada ini. Tahap selanjutnya dikerjakan tahun berikutnya, nanti lantai satu untuk basement dan selanjutnya buat pelayanan,” imbuhnya. Untuk total anggaran pembangunan sebesar Rp 200 miliar dengan rincian Rp 25 miliar tahun ini, tahun 2018 sebesar Rp 100 miliar dan tahun berikutnya Rp 75 miliar. Anggaran dari APBD kota hanya untuk bangunan saja, sedangkan sarana prasarana rumah sakit maupun

sumber daya manusia (SDM) akan dimintakan bantuan ke Pemerintah Pusat. “Target tahun 2019 mendatang RSUD Semanggi ini sudah bisa beroperasi melayani masyarakat,” sambungnya. Sementara itu Kepala Dinas Kesehatan Kota (DKK) Surakarta, Siti Wahyuningsih mengakui molornya proses proyek RSUD Semanggi. “Kan ada perubahan desain dan itu butuh waktu. Dan juga adanya perubahan rencana anggaran belanja (RAB) dalam pelaksanaan pembangunan rumah sakit. Awalnya itu menelan anggaran Rp 100 miliar tapi kebutuhan anggaran membengkak jadi menjadi Rp 200 miliar,” paparnya. Ditambahkan, nantinya RSUD Semanggi masuk tipe C. “Tetap enam lantai tidak berubah. Untuk parkir di lantai 1,” pungkasnya.

nyelesaikan persoalan tersebut secara intern. Namun dirinya tetap menekankan kepada dinas terkait agar dapat menjadi fasilitator kedua belah pihak. “Paguyuban itu lembaganya masyarakat dan dinas terkait harus bisa menjadi pembinanya. Dinas Perdagangan (Dis-

dag) harus mampu menjembatani, jangan sampai masalah ini menjadi bom waktu yang bisa meledak kapanpun. Terkait indikasi adanya jual beli lapak, seharusnya memang tidak boleh, harus melalui dinas dan dinas harus peka,” pungkasnya. #Triawati Prihatsari Purwanto

Masyarakat Harus Ikut Awasi Kualitas Jajanan Sekolah KARANGASEM—Panitia Khusus (Pansus) Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) sistem kesehatan daerah (SKD) menekankan perlunya peran masyarakat dalam melakukan pengawasan jajanan di lingkungan sekolah. Anggota Pansus Raperda SKD, YF Sukasno mengungkapkan, setelah melalui proses public hearing, pihaknya memperoleh masukan dari masyarakat tentang pengawasan makanan dan minuman. “Sudah diatur dalam Raperda, di bagian keenam mengenai makanan dan minuman mulai pasal 79 hingga pasal 82. Tapi tetap saja masih butuh bantuan dari peran masyarakat untuk menjamin kualitas makanan serta minuman yang beredar luas di masyarakat,” urainya, Senin (4/9). Sukasno mengatakan masyarakat harus turut berperan aktif dan responsif terutama Dinas Kesehatan. Kerja sama bisa dilakukan dengan menggandeng Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (PKK), petugas pos pelayanan terpadu (Posyandu), serta Puskesmas. Para petugas tersebut dilibatkan untuk memberikan informasi kepada masyarakat mengenai kesehatan sampai cara hidup sehat.

“Tugas mereka menginformasikan saja tentang jenisjenis makanan dan minuman yang dijual di lingkungan sekitar mereka, termasuk di lingkungan sekolah,” tukasnya. Ditambahkan Ketua Panitia Khusus (Pansus) Raperda SKD, Paulus Haryoto, sinkronisasi Raperda SKD tengah dalam proses penyelesaian dan ditargetkan rampung September ini. “Semua masukan dari warga menjadi catatan bagi kami. Namun secara umum tidak ada perubahan yang substansial dalam draf. Perubahan hanya pada struktur bukan substansial Raperda SKD,” paparnya. Sekadar diketahui pasal 80 ayat 1 draft Raperda SKD menyebutkan setiap orang yang bertanggung jawab dalam penyelenggaraan kegiatan pada rantai pangan yang meliputi proses produksi, penyimpanan, pengangkutan, dan peredaran pangan wajib memenuhi persyaratan sanitasi sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan. Pada ayat 2 disebutkan setiap orang yang memproduksi pangan untuk diedarkan dilarang menggunakan bahan apa pun sebagai bahan tambahan pangan yang dinyatakan terlarang. #Triawati Prihatsari Purwanto

#Ari Welianto

RSUD Moewardi Sosialisasikan Wilayah Bebas Korupsi JEBRES—RSUD Dr. Moewardi kembali menggelar sosialisasi Pembangunan Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM), Senin (4/9). Sosialisasi yang diikuti masyarakat, pemerintahan daerah dan kepolisian ini dihadiri lebih dari 60 peserta. Sekretaris Program WBK dan

WBBM RSUD Dr. Moewardi, Ari Subagio menjelaskan, sosialisasi ini untuk mengenalkan kepada masyarakat jika RSUD Dr. Moewardi sedang melaksanakan WBK dan WBBM. Dalam pemaparannya, Ari menambahkan, predikat Zona Integritas (ZI), diberikan kepada instansi pemerintah yang pimpinan dan jajarannya mempunyai komitmen untuk mewu-

JERNIH - BERNILAI Alamat: Jln. Kebalen No. 2, Solo. Tel. (0271) 717141; Faksimili Redaksi: (0271) 741696; E-mail: harianjoglosemar@gmail.com Selama menjalankan tugas jurnalistik, wartawan Joglosemar dibekali dengan kartu identitas atau surat tugas, dan dilarang meminta atau menerima pemberian dalam bentuk apapun.

judkan WBK/WBBM dalam hal pencegahan korupsi dan peningkatan kualitas pelayanan publik. “Selain untuk melawan tindak korupsi, sosialisasi ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik, dan merubah mindset dari dilayani menjadi melayani, sebab itu kami membutuhkan pengakuan baik dari masyarakat, pemerintahan daerah dan stakeholder,”

ungkapnya kepada wartawan. “Ada beberapa kriteria dalam menuju WBK, seperti dalam manajemen perubahan, penataan, tatalaksana, penataan sistem manajemen SDM, penguatan pengawasan, dan penguatan akuntabilitas kinerja. Sedangkan untuk WBBM ditambah penguatan kualitas pelayanan publik,” ungkapnya. Dalam rangka menuju Zona

Pemimpin Umum: Nugroho Arief Harmawan; Wakil Pemimpin Umum: S. Haryadi; General Manager: Anas Syahirul A; Pemimpin Redaksi: Suhamdani; Koordinator Liputan: Widi Purwanto; Redaktur: Amrih Rahayu, Cisilia Perwita Setyorini, Kiki Dian Sunarwati, Sika Nurindah, Novik Lukman Hakim, Yuhan Perdana

Integritas tersebut, Ari ingin supaya semua dapat bekerja sama dan saling memantau, agar tindak korupsi dapat dicegah. “Apabila ada pelayanan publik yang bertele-tele, rumit, pingpong sana sini atau menemukan dan melihat tindak korupsi, bisa melaporkan langsung, bisa telepon, bisa menggunakan website dan aplikasi di hp,“ katanya. #Rekarinta Vintoko

Joglosemar | Kurniawan Arie Wibowo

PENGAWASAN JAJANAN SEKOLAH—Siswa sekolah dasar membeli jajanan di depan sekolah mereka di kawasan Manahan, Surakarta, Senin (4/9). Panitia Khusus Rancangan Peraturan Daerah sistem kesehatan daerah menekankan perlunya peran masyarakat dalam melakukan pengawasan jajanan di lingkungan sekolah.

Staf Redaksi: Ari Welianto, Arief Setiyanto, Aris Arianto, Dwi Hastuti, Garudea Prabawati, Triawati Prihatsari Purwanto, Wardoyo; Fotografer: Insan Dipo Ferdias, Kurniawan Arie Wibowo; Koordinator Layout: Agung Setyawan; Tim Layout: Aditya NP, Andi Kristo Wibowo,Putra A.Fiandika, M. Yusni Huda; Litbang: Marwantoro Subagyo; Iklan Solo: Zhason Adi Kusuma HP: 085867002182; Iklan Jakarta: Lusi Sianturi HP: 087781949352; Joglosemar Biro Jakarta: Jl Ampera Raya Kav. Polri Blok D No. 19, Rt 03/RW 03, Ragunan Pasar Minggu, Jakarta Selatan; Bank: a.n PT Joglosemar Prima Media. Bank BNI Cabang Surakarta No. Rek. 0133921656; Mandiri No. Rek. 1380010095920; BCA No. Rek. 0155377777; Harga Langganan: Rp. 45.000; Tarif Iklan Baris: Rp. 5.000/baris; Iklan Kolom: Rp. 10.000/mmkl; Iklan Display BW: Rp. 35.000/mmkl; Iklan Display FC: Rp. 45.000/mmkl; Iklan Display FC Halaman 1 Lipatan Atas: Rp. 55.000/mmkl, Lipatan Bawah: Rp. 45.000/mmkl


SOLO

www.joglosemar.co

3

SELASA, 5 SEPTEMBER 2017

Museum Keris Mulai Berlakukan Tiket Masuk LAWEYAN—Retribusi masuk museum Museum Keris diberlakukan mulai Sabtu (2/9) lalu. Namun angka kunjung masih jauh di bawah rata-rata kunjungan saat Museum Keris digratiskan. Kepala UPT Permuseuman Bambang MBS mengatakan sebelumnya Museum Keris gratis bagi pengunjung sejak 10 Agustus hingga 31 Agustus. Sejak 2 September retribusi masuk diberlakukan sesuai perda. Setidaknya ada tiga kategori retribusi. yakni Rp 5.000 untuk pelajar, Rp 7.500 hingga Rp 10.000 untuk dewasa dan Rp 15.000 untuk turis asing. “Kalau pelajar yang punya Kartu Identitas Anak Cuma bayar Rp 4.000. Kalau rombongan minimal 50 personel bisa dapat diskon,” ujarnya. Bambang mengungkapkan dalam masa promosi kemarin rata-rata kunjungan mencapai 200 orang per hari. Bahkan dalam satu hari pernah kedatangan 600 pengunjung. Namun setelah masa promo habis, hari pertama diberlakukan retribusi, angka kunjung masih di bawah rata-rata kunjungan saat promosi. “Mulai Sabtu kemarin sudah berbayar sesuai perda, tapi masih jauh dibandingkan saat promosi. Kemarin Sabtu baru mencapai 80 pengunjung,” ujarnya Namun demikian, menurutnya hal itu awal yang baik. Pihaknya akan menggulirkan sejumlah program untuk mendongkrak angka kunjung. Terlebih museum buka di akhir pekan, yakni Sabtu dan Minggu sedangkan untuk Senin libur. “Program pendampingan eksistensi museum sudah direncanakan, ada seminar, diskusi dan workshop,” ujarnya Pihaknya juga menggandeng komunitas dan melakukan pendekatan dengan Dinas Pendidikan. “Misalnya dengan kunjungan bergilir SD, SMP dan SMK sebagai bagian untuk mempelajari sejarah,” pungkasnya Sementara itu, pengamat permuseuman Universitas Sebelas Maret Agus HK Sutomo menilai saat ini museum banyak menjamur, namun angka kunjung ke museum masih relatif kecil. Di sisi praktik penyelenggaraan museum masih kurang interaktif dan kurang menyediakan akses bagi pengunjung untuk mendapatkan informasi tentang museum. Hal ini disebabkan masih kurangnya sumber daya edukator dan konservator. “Kita bisa lihat pengelola museum rata-rata sudah tua dan pengelolaan museum kurang interaktif,” ujar dia. #Arief Setiyanto

Dewan Ingatkan Pemkot Hati-hati Tata Sriwedari KARANGASEM—Kalangan DPRD Surakarta mengingatkan kepada Pemerintah Kota (Pemkot) agar memperhitungkan setiap langkah penataan kawasan Sriwedari. Pasalnya, meski sudah mengantongi sejumlah Hak Pakai (HP), kawasan tersebut masuk dalam ranah sengketa. Wakil Komisi II DPRD Surakarta, Supriyanto menegaskan supaya Pemkot berhati-hati karena kawasan tersebut masih dalam sengketa. “Meskipun sudah punya HP 40 dan 41, tapi masih sengketa. Dan untuk revitalisasi Gedung Wayang Orang (GWO), setahu saya DED-nya sudah ada. Prinsipnya, kehati-hatian sangat diperlukan dalam proses perencanaan pembangunan di Sriwedari. Kami tidak ingin nantinya konsep pembangunan yang telah direncanakan dan menelan anggaran yang cukup besar justru bermasalah,” ujarnya, Sabtu (2/9). Tidak hanya itu, Supriyanto juga menekankan kepada dinas terkait untuk mematangkan master plan atau grand design penataan kawasan Sriwedari. “Saya selalu ingatkan kepada OPD, kaitannya dengan DED masjid dan GWO. Untuk itu, saya selalu tekankan perlunya master plan. Dan harus diingat sesuai dengan Perda Bangunan Gedung, 20 persen bangunan yang didirikan harus bernuansakan atau berikon Jawa,” paparnya. Di sisi lain, Ketua Komisi II DPRD Kota Surakarta, YF Sukasno tidak banyak memberikan komentarnya terkait rencana penataan Sriwedari. “Tapi saya meminta seluruh penataan yang dilakukan harus sesuai dengan regulasi. Intinya, semua harus dijalankan sesuai dengan aturan yang ada. Jangan sampai nanti melanggar aturan dan justru bermasalah,” tukasnya. Sebelumnya, Pemkot Surakarta menjaring masukan dari masyarakat guna menentukan konsep pembangunan GWO Sriwedari. “Lomba pembuatan desain GWO kemarin (tahun lalu,red) tidak ada pemenangnya. Karena itu, kami membuka kesempatan bagi masyarakat untuk ikut menyumbangkan konsep pembangunan GWO,” ujar Walikota Solo FX Hadi Rudyatmo. #Triawati Prihatsari Purwanto

Joglosemar | Kurniawan Arie Wibowo

RENCANA PEMBANGUNAN STASIUN—Siswa melintas di perlintasan kereta api dengan latar belakang bangunan lapak berdagang dan rumah di kawasan Kadipiro, Banjarsari, Surakarta, Senin (4/9). Bangunan di kawasan tersebut akan dibongkar karena akan dibangun stasiun terkait akan dibukanya rute kereta api bandara.

Proyek Kereta Api Bandara

Stasiun Baru Akan Dibangun di Kadipiro BAL AIKOTA—Pemerintah Pusat akan menyediakan stasiun baru dalam pengoperasian kereta api dari Stasiun Balapan Solo ke Bandara Adi Soemarmo. Untuk lokasi dipilih berada di wilayah Sekip, Kadipiro. “Nanti akan ada stasiun baru saat proyek kereta api Stasiun Balapan ke Bandara Adi Soemarmo,” ujar Kepala Bagian (Kabag) Pemerintah Setda Surakarta, Hendro Pramono kepada wartawan, Senin (4/9). Terkait hal itu maka dalam proses pembebasan lahan ada penambahan lahan yang akan dibangun stasiun baru. Hanya saja,

Hendro mengaku belum tahu pasti luasan lahan yang akan dipakai untuk stasiun tersebut. Diakuinya, rencana ini terbilang baru lantaran awalnya stasiun baru tidak termasuk dalam proyek ini. “Luas lahan yang dibutuhkan itu sekitar 20 bidang milik warga. Itu di sisi timur rel kalau sudah terdata dan akan dibebaskan itu di sisi barat rel, pastinya ada ganti rugi buat warga,” ungkapnya. Lanjut dia, data lahan yang akan dibebaskan untuk proyek kereta bandara sekitar 129 bidang lahan dengan status hak milik (HM). Jumlah itu belum termasuk lahan di bantaran rel kereta yang

Lahan yang akan dibebaskan untuk proyek kereta bandara sekitar 129 bidang lahan dengan status hak milik. ditempati warga. Nantinya warga yang menempati bantaran rel kereta akan dipindahkan. Selain itu ada juga lahan milik instansi, yakni Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (Kemenpupera) dan TNI Angkatan Udara (AU). “Lahan HM yang di Solo itu di Kadipiro. Sosialisasi akan dilakukan dan secepatnya proyek ini

dibangun,” kata dia. Sementara itu Walikota Surakarta, FX Hadi Rudyatmo berharap tidak ada masalah saat proses pembebasan lahan warga yang terdampak proyek kereta bandara dari Pemerintah Pusat ini. “Yakin masalah pembebasan lahan tidak ada masalah dan berjalan lancar. Maka proses pembangunan bisa secepatnya,” paparnya. Untuk pembebasan lahan HM, lanjut Rudy, tergantung warga sendiri. Jadi tergantung permintaan pemilik lahan tapi harus sesuai dengan hasil appraisal. Kalau yang di bantaran rel kereta api akan dimintakan bantuan

dana ke pemerintah pusat untuk merelokasi mereka di Jeruk Sawit. “Jadi kalau yang HM warga minta per meter berapa dan pemerintah pusat oke maka bisa langsung dibayarkan. Kalau di bantaran harus direlokasi di satu tempat,” terang Walikota. Data dari Pemkot warga yang berada di bantaran rel kereta api sekitar 595 hunian tersebar di Nusukan, Gilingan dan Kadipiro. “Proyek ini sendiri ditarget tahun 2018 sudah selesai dan beroperasi. Di target masalah pembebasan lahan secepatnya selesai dan langsung pembangunan dimulai,” tandasnya. #Ari Welianto

KETIKA PULUHAN ANAK TK BELAJAR DI PMI SOLO

Pemkot Kembali Satrio Tak Takut Diambil Darahnya... Petakan Potensi S Kebakaran di Pasar uasana riuh menyelimuti markas PMI Surakarta, Senin(4/9) pagi. Adanya kunjunga dari siswa-siswi TK Cemara 2 membuat cerianya nuansa gedung di kawasan Jebres itu. Didampingi guru, para murid dengan senangnya mengikuti kegiatan yang dimulai sejak pukul 08.00 WIB. Acara dimulai dengan penjemputan murid dari TK Cemara 2 yang dilakukan mobil resque. Setibanya di area markas PMI, anak-anak langsung diberi arahan tentang apa itu PMI serta dilanjutkan dengan pemberian edukasi mengenai berbagai hal yang merupakan kegiatan PMI beserta alat kelengkapannya. Diajak untuk mengenal golongan darah banyak anak-anak yang merasa takut ketika ingin dicek golongan darahnya. Alat yang digunakan untuk mengeluarkan darah terkesan menakutkan dan asing untuk anak seusia mereka. Tetapi lain halnya dengan Satrio, salah satu siswa ini berani untuk memeriksakan golongan darahnya. Ia merasa tertantang untuk mengetahui golongan darah apa yang dia punya. “Enak diambil darahnya dan tidak takut,” aku Satrio kepada Joglosemar. Setelah diperiksa ternyata Satrio mempunyai golongan darah B. Hasil keberanian Satrio ini disambut antusias teman-temannya yang mengetahui Satrio memiliki golongan darah B. Melalui kegiatan ini para murid mendapatkan materi sosialisasi dari PMI agar sejak dini tidak takut dengan darah dan jarum sun-

KUNJUNGAN—Puluhan anak TK terlihat ceria saat mengunjungi markas PMI Solo, Senin (4/9). tik. Karena kedua hal ini masih menjadi suatu yang mengerikan bagi anak-anak. Edukasi dini yang diberikan PMI kepada anak-anak menurut Kepala Seksi Bidang Pengembangan Karakter PMI Solo, Lucky Suryo berguna sebagai aktivitas jangka panjang. Karena anakanak menjadi regenerasi pendonor darah di masa yang akan datang. “Dulu SD, SMP sudah sekarang kita fokus ke TK dulu. Kalau anak TK ibarat kita mengukir di atas batu jadi lebih gampang dari anak SD, SMP yang seperti melukis di atas air. Anak TK masih dapat mengingat dengan baik edukasi yang diberikan untuk besok dan besoknya lagi,” ujarnya. Kegiatan semacam ini telah menjadi program rutin PMI Solo

sejak Mei lalu. Hingga kemarin sudah ada 15 sekolah yang mengikuti kegiatan. Pihak PMI bekerja sama dengan Dinas Paud dan Dikmas untuk menjadwalkan kunjungan muid-murid TK datang dan belajar di markas PMI Solo. Pihak sekolah pun tak ketinggalan memberi kesan positif terhdap kegiatan ini. Menurut salah satu guru, Sussy kegiatan ini tergolong baru bagi TK Cemara 2. “Anak-anak akan mendapat pelajaran bahwa sedekah bukan hanya dengan uang, ternyata memberi darah juga bisa. Anak-anak jadi berani, proaktif dan senang. Ini hal yang baru, jadi darah adalah hal yang penting untuk kehidupan. Itu harus diketahui sejak dini”, kesannya. #Taufieq Renaldi Arfiansyah

BALAIKOTA—Pemerintah Kota (Pemkot) Surakarta memetakan kembali potensi kebakaran di semua pasar tradisional. Sebagai langkah antisipasi setiap pasar dipastikan memiliki alat pemadam ringan (Apar). “Kurang lebih ada sekitar 600 Apar kita sebar ke pasar tradisional. Hampir semua pasar itu rawan kebakaran,” terang Kepala Dinas Perdagangan (Disdag) Surakarta, Subagiyo kepada wartawan, Senin (4/9). Dengan ketersediaan peralatan ini diharapkan jika terjadi kebakaran bisa diminimalkan agar tidak merembet ke lokasi lain. Disebutkan dia untuk Pasar Klewer disiapkan sekitar 100 Apar sementara pasar lainnya rata-rata 10 unit Apar. Lebih lanjut diutarakan pengecekan juga rutin dilakukan dua kali dalam satu tahun yakni pada bulan Maret-April dan Oktober-November. “Jadi diupayakan kalau ada kebakaran tidak merembet tapi di satu titik saja. Apalagi dengan memaksimalkan APAR yang ada dan keberadaannya itu harus sesuai dengan kondisi pasar,” ungkapnya. Subagiyo mengatakan pelatihan petugas dan pedagang juga rutin dilakukan. Melalui

latihan ini baik petugas maupun pedagang sudah tahu dengan pasti apa yang harus dilakukan saat terjadi kebakaran. “Jadi SOP-nya itu harus ada APAR dan pelatihan petugas serta pedagang. APAR yang sudah tidak layak harus diganti dengan baru,” imbuhnya. Mengenai penyebab kebakaran arus pendek listrik dinilai sudah diantisipasi dengan pemasangan instalasi listrik yang baik dan rapi. Sedangkan kelalaian seperti kompor yang lupa dimatikan maupun membuang puntung rokok sembarangan lebih sering terjadi. “Semua harus diantisipasi, apalagi ini sudah memasuki musim kemarau,” sambungnya. Sementara itu Kepala Dinas Pemadam Kebakaran (Pemadam) Surakarta, Gatot Sutanto mengatakan sudah melakukan kesiapan untuk mengantisipasi kebakaran dengan melakukan pengecekan seluruh hidran yang ada. “Kondisi hidran seluruhnya siap digunakan. Kita juga sudah menyiapkan armada ataupun personel, sehingga jika ada kebakaran bisa langsung tertangani dengan cepat dan meminimalisir kerusakan,” pungkasnya. #Ari Welianto

Simulasi Rekayasa Lalu Lintas Proyek Flyover

Dishub Manfaatkan Media Sosial untuk Sebar Informasi

k

do

Hari Prihatno Kepala Dishub Kota Surakarta

BANJARSARI—Proyek flyover Manahan berdampak besar bagi lalu lintas di Kota Solo. Rencananya, Dinas Perhubungan Kota Surakarta akan melakukan simulasi rekayasa lalu lintas. Kali ini Dishub memberikan sentuhan berbeda, sosialisasi akan memanfaatkan beberapa media sosial

agar lebih optimal. Kepala Dishub Surakarta, Hari Prihatno menjelaskan, pemanfaatan media sosial dalam simulasi rekayasa lalu lintas akan dilakukan Oktober mendatang. Simulasi ini dinilai penting untuk mempersiapkan kondisi lalu lintas Kota Solo akibat dampak pembangunan

flyover Manahan. Pemanfaatan media sosial dalam simulasi dinilai akan jauh lebih optimal. Ia mengklaim, pemanfaatan media sosial sebagai sarana sosialisasi juga berdampak bagi nasib pariwisata di Kota Solo. “Ini akan membantu wisatawan dari luar Solo sehingga mereka tahu ada

pengerjaan dan tidak menjadi penyebab kemacetan karena salah jalur,” ujarnya, Senin (4/9) Namun demikian, di samping memberikan sentuhan kekinian melalui pemanfaatan media sosial, cara konvensional tetap dilakukan. Hari mengatakan, pihaknya tetap akan memasang sejumlah rambu

informasi terkait pengerjaan flyover Manahan. Sejumlah rambu akan di pasang di titik-titik perbatasan Kota Solo, yang menjadi pintu masuk menuju kota. Hal ini dimaksudkan, agar informasi pengerjaan flyover serta jalurjalur ‘aman’ yang harus dilalui dapat diketahui lebih dini se-

jak memasuki Kota Solo. “Hasil simulasi akan kami evaluasi untuk mengetahui seberapa dampak pembangunan flyover terhadap lalu lintas Solo. Sekaligus sebagai bahan pertimbangan untuk menentukan kebijakan rekayasa lalulintas berikutnya,” pungkas Hari. #Arief Setiyanto


DAERAH

4

SRAGEN

KARANGANYAR

KLATEN

www.joglosemar.co

SELASA, 5 SEPTEMBER 2017 Joglosemar | Wardoyo

LAPOR POLISI—Karyawan PT Flash EI, Sunarto saat menjelaskan kronologi dugaan penipuan dan menyerahkan dokumen-dokumen perjanjian pengelolaan tambang galian C yang menjadi objek penipuan di hadapan Kapolsek Ngargoyoso, AKP Apin Sunu Setyohadi, Senin (4/9). Berita di halaman 1.

Pegawai PT Pertani Terancam 20 Tahun

Jelang Pilkada, Sekda Wantiwanti PNS KARANGANYAR—Sekretaris Daerah (Sekda) Karanganyar, Samsi mengingatkan PNS agar bersikap netral dalam pilkada serentak yang akan digelar pada tanggal 27 Juni 2018 mendatang. Menurut Samsi, para PNS diminta untuk hati-hati dan tidak terlibat aksi dukung mendukung salah satu pasangan calon yang akan berlaga. “Kami pastikan para PNS netral dalam pilkada mendatang. Sosialisasi netralitas PNS ini akan kita laksanakan bersama KPU,” katanya, Senin (4/9). Dijelaskannya, netralitas PNS secara tegas diatur dalam PP No 53 Tahun 2010 pasal 4 ayat 15. Di dalam PP tersebut, PNS dilarang terlibat langsung mendukung salah satu pasangan calon bupati/wakil bupati dengan mengajak dan mengimbau untuk mendukung dan memilih salah satu pasangan calon. Terkait dengan sanksi, Samsi mengatakan, tergantung besar kecilnya tingkat kesalahan, apakah ringan, sedang, atau berat. Pemkab akan memberikan rambu-rambu, mana yang boleh dilakukan dan yang tidak boleh dilakukan. “Kami akan melakukan pencegahan sejak dini. Jika masih ada yang melanggar, risiko ditanggung sendiri. Kami juga berharap dalam pilkada mendatang dapat berlangsung kondusif dan tidak menimbulkan gesekan antar-PNS,” tegasnya. Di sisi lain, Pemkab baru mencairkan anggaran Rp 3,5 miliar dari total keseluruhan anggaran pilkada sebesar Rp 25,5 miliar. Kekurangannya baru akan dicairkan pada tahun 2018 mendatang. Kabag Pemerintahan Setda Karanganyar, Ali Gufron saat penandatanganan naskah perjanjian hibah daerah (NPHD) menyampaikan, total anggaran dalam pilkada mendatang sebesar Rp 25,5 miliar. Rinciannya, Rp 17 miliar dianggarkan untuk KPU, anggaran Panwaskab Rp 3,5 miliar, Polres Rp 2,5 miliar, serta Kodim Rp 900 juta. Jika dibandingkan dengan anggaran pilkada tahun 2013 lalu, anggaran yang dikeluarkan sebesar Rp 3,5 miliar untuk KPU dan Rp 750 juta untuk Panwaskab. “Anggaran ini digunakan untuk pilkada dan Pilgub Jateng. Jika ada kelebihan maka akan dikembalikan ke kas negara,” ujarnya. # Wardoyo

Tunggakan Pajak Dana Desa Capai Rp 1 M

25 Desa Diingatkan Ancaman Sanksi SRAGEN—Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Sragen menyatakan pajak untuk dana desa (DD) yang diterima semua desa, memang menjadi kewajiban yang harus dibayar oleh pemerintah desa (Pemdes). Sementara, berdasarkan estimasi dari jumlah dana desa di Sragen yang berkisar antara Rp 600 juta hingga Rp 800 juta per desa, tunggakan pajak dana desa dari 25 desa yang masuk daftar penunggak di Kementerian Keuangan (Kemenkeu) diperkirakan mencapai hampir Rp 1 miliar. Kepala Dinas PMD Sragen, Is Susanto Hery Setyono melalui Kasie Pengembangan Sistem Informasi, Tiyarso mengungkapkan, kasus tunggakan pajak dana desa 2016 itu di luar sepengetahuan PMD, karena pengelolaan dana desa tahun itu masih di bawah Bagian Pemerintahan. Perihal problem tunggakan 25 desa di Kemenkeu itu, sepengetahuannya pihak Inspektorat sudah berkoordinasi dengan Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) setempat. “Ini kami juga lagi nyari. Karena tahun 2016 itu belum di-

Setiap kegiatan termasuk di dalamnya honor yang diambilkan dari dana desa, wajib dikenai pajak. urusi PMD,” ujarnya, Senin (4/9). Tiyarso menguraikan, pajak dana desa memang menjadi kewajiban yang harus dibayar oleh desa. Besarannya berbeda-beda tergantung jumlah kegiatan yang dibiayai dan dilaksanakan oleh masing-masing desa. Menurutnya, setiap kegiatan termasuk di dalamnya honor yang diambilkan dari dana desa, juga wajib dibayarkan pajaknya. Dengan nominal dana desa antara Rp 600 juta hingga Rp 800 juta, pajak yang harus dibayar desa bisa mencapai Rp 50 juta atau lebih. Sehingga dengan estimasi itu, tunggakan pajak dari 25 desa dimungkinkan mencapai hampir Rp 1 miliar. “Kalau dana desa Rp 800 juta, pajaknya bisa sampai Rp 50 juta bahkan mungkin lebih. Tapi memang enggak bisa digebyah uyah

semua desa pajaknya sama segitu. Karena tergantung kegiatannya apa saja dan nilainya juga bedabeda. Sudah ada ketentuannya,” jelasnya. Di sisi lain, Wakil Ketua DPRD Sragen, Bambang Widjo Purwanto berharap kepada 25 desa yang masih menunggak pajak dana desa untuk segera memenuhi kewajibannya. Pasalnya, jika sampai tidak membayar, maka imbasnya akan merugikan desa sendiri dan masyarakat pada umumnya. Ia juga mengingatkan selain kewajiban secara aturan, pajak dana desa itu juga membawa konsekuensi logis berupa sanksi bagi penunggaknya. Tidak hanya sanksi administrasi, perilaku menunggak pajak dana desa juga bisa berujung pada sanksi hukum. Di sisi lain, Inspektur Kementerian Keuangan RI, Sumiyati kepada Joglosemar menyampaikan, dirinya tidak hafal secara detail 25 desa di Sragen yang masuk daftar penunggak pajak dana desa itu. “Tanpa saya sebut pun, saya yakin sebenarnya kadesnya di 25 desa itu sudah tahu dan akan merasa,” ujarnya. # Wardoyo

Kenaikan Gaji Tertunda, Sebagian Dewan Bandel SRAGEN—Sebagian anggota DPRD yang mendapat fasilitas kendaraan operasional atau mobil dinas, diketahui masih membawa mobil dinas mereka meski secara tertulis sudah dikembalikan ke sekretariat DPRD. Sementara, rencana kenaikan tunjangan hingga 100 persen belum bisa direalisasikan lantaran masih menunggu peraturan bupati (Perbup) dan pengesahan perubahan APBD 2017. Sekretaris DPRD Sragen, Joko Saryono menyampaikan, dari 23 anggota DPRD pemegang fasilitas mobil dinas, memang secara tertulis sudah menandatangani berita acara pengembalian mobil dinas itu ke sekretariat DPRD. Hal itu dilakukan lantaran Perda yang mengatur kenaikan tunjangan

DPRD sudah ditetapkan akhir Juli 2017 dan secara resmi tunjangan DPRD terhitung naik mulai 1 Agustus 2017. “Aturannya kenaikan tunjangan mulai berlaku Agustus meski pencairannya menunggu Perbup dan APBD perubahan disahkan. Sehingga mobil dinas memang sudah dikembalikan semua. Sebagian ditaruh di parkiran dan sebagian lagi diurusi Kasubag. Memang ada sebagian yang mbeler (bandel), tapi nanti juga segera kita tarik,” ungkapnya, Senin (4/9). Joko menguraikan, untuk pencairan kenaikan tunjangan itu belum bisa direalisasikan September ini. Selain menunggu Perbup, anggaran untuk kenaikan tunjangan masuk di APBD Perubahan 2017 yang saat ini juga masih

dalam proses. Meski masih menunggu Perbup dan APBD perubahan, nantinya DPRD akan menerima rapelan kenaikan mulai Agustus. Besaran kenaikan gaji yang diterima DPRD nantinya bisa mencapai 100 persen atau dua kali lipat dari yang mereka terima saat ini. “Kalau sekarang mereka menerima gaji sekitar Rp 16 juta per bulan, nanti ya naik hampir dua kali lipat menjadi sekitar Rp 32-33 juta setiap bulannya,” jelasnya. Terpisah, Sekda Sragen, Tatag Prabawanto juga menyampaikan, pencairan kenaikan tunjangan DPRD memang masih menunggu pengesahan APBD Perubahan 2017. Hal itu dikarenakan alokasi kenaikannya masuk di APBD perubahan. # Wardoyo

Proyek Telat 20 %, DPRD Warning Rekanan KARANGANYAR—Komisi C DPRD Karanganyar menyesalkan lambannya progres pengerjaan sejumlah proyek jalan beranggaran miliaran di APBD 2017 yang saat ini baru berjalan. Pasalnya, dari hasil sidak yang digelar ke sejumlah proyek jalan, Senin (4/9), keterlambatan hampir 20 persen dari time schedule (jadwal tahapan) yang ditentukan. Temuan itu terungkap dari hasil sidak di dua proyek jalan,

yakni di jalan Mojogedang yang menelan anggaran Rp 8 miliar dan jalan Karangpandan dengan alokasi Rp 7 miliar lebih. Ketua Komisi C DPRD Karanganyar, Leo Edi Kusumo mengungkapkan, dari temuan di lapangan, progres pekerjaan diketahui baru mencapai 20 persen dari dua bulan pengerjaan. Padahal dengan durasi pengerjaan 150 hari atau lima bulan sesuai kontrak, harusnya dua bulan pengerjaan progres

sudah mencapai 30-40 persen. Jika mengacu pada pencapaian, progres beberapa proyek itu dinilai sangat lamban. “Makanya kami mengingatkan kepada rekanan untuk mempercepat pengerjaan agar bisa mengejar tenggat waktu dan proyek bisa selesai tepat waktu. Karena sudah dua bulan, baru 20 persen ini sangatsangat lambat,” ungkapnya. Menurutnya, sidak kemarin baru sebatas melihat progres

fisik secara kuantitas dan belum menyentuh aspek kualitas. Dengan temuan seperti itu, rekanan diharapkan segera mengambil tindakan mempercepat pengerjaan, salah satunya dengan menambah jumlah pekerja. Sebab jika sampai jatuh tempo kontrak proyek belum selesai, dampaknya akan merugikan masyarakat sebagai pengguna. Selain itu, keterlambatan juga akan merugikan Pemkab

dalam hal ini Dinas Pekerjaan Umum (DPU) selaku pengguna anggaran. “Dengan dipercepat, harapannya umur beton sebelum digelar aspal itu sudah matang. Keterlambatan juga karena faktor proses lelang kemarin yang mundur,” jelasnya. Leo menambahkan sidak kemarin baru menyasar proyek di bagian utara Karanganyar. Sementara, di APBD 2017 ada 40 paket proyek yang tersebar di berbagai wilayah. # Wardoyo

Keluarga Otak Perampok Minta Maaf

3 Tersangka Terancam Minimal 6 Tahun Bui SRAGEN—Keluarga otak sindikat perampok minimarket yang ditembak mati di Gemolong, Sabtu (2/9) dini hari, menyatakan minta maaf dan berterima kasih kepada Polres Sragen. Sementara, tiga anggota sindikat yang kini diamankan di Polres, bakal dijerat dengan pasal yang ancaman hukumannya di atas enam tahun penjara. Kapolres Sragen, AKBP Arif Budiman melalui Kapolsek Gemolong, AKP Supadi mengungkapkan, jasad otak perampokan, Suparlan alias Lan (42), warga Bayuntowo RT 5 RW II, Dukuhseti, Pati sudah diserahkan ke keluarga yang datang pada hari kejadian. Jasad korban diserahkan ke keluarga dengan diberi uang santunan sebesar Rp 2 juta dari Polres. “Respons keluarga minta maaf dan berterima kasih pada Kapolres. Mereka hanya menyampaikan selama ini pelaku (almarhum) memang tidak punya pekerjaan tetap. Tidak menyangka kalau begitu (merampok), tapi menyampaikan kalau memang sering didatangi beberapa temannya,” kata Kapolsek, Senin (4/9). Menurutnya, dengan penyerahan jasad otak perampokan itu, maka tugas dari Polsek Gemolong sudah tuntas. Pasalnya tiga tersangka lainnya Kuat Budiono alias Budi (33), warga Linggar Jaya RT 3 RW IX, Banyumas, Murdo alias Jack (39), warga Dukuh Jati RT 3 RW II, Jatinuwung, Tangerang, dan M Nur Fuad (30), warga Linggar Jaya RW 6, Banyumas, sudah dibawa dan ditangani oleh Satreskrim Polres. Hal itu dikarenakan lokasi pe-

ok

KARANGANYAR—Kejari Karanganyar menyatakan berkas dugaan korupsi penjualan benih dengan tersangka pegawai PT Pertani asal Karanganyar berinisial JP, sudah dilimpahkan ke Pengadilan Tipikor Semarang. Dalam berkas tersebut, pegawai yang terindikasi mengemplang uang hasil penjualan sebesar Rp 190 juta itu, dijerat dengan pasal tindak pidana korupsi dengan ancaman hukuman maksimal 20 tahun penjara. Hal itu disampaikan oleh Kepala Kejari Karanganyar, IDG Wirajana melalui Kasie Pidana Khusus, Hanung Widyatmoko, Senin (4/9). Ia mengungkapkan, berkas perkara dugaan korupsi itu sudah dilimpahkan ke Pengadilan Tipikor Semarang belum lama ini dan akan disidangkan Kamis (7/9). Untuk kepentingan persidangan, Kejari sudah menunjuk enam jaksa termasuk dirinya. “Sudah dilimpahkan dan tinggal menunggu agenda sidang Kamis (7/9) besok. Tim jaksa juga sudah ditunjuk ada enam orang,” ungkap Hanung. Menurutnya, dalam berkas perkara, tersangka JP yang bertugas menjual benih padi milik PT Pertani ke toko-toko atau kios itu disangka telah menyelewengkan uang hasil penjualan benih. Jumlah total uang hasil penjualan yang diduga tidak disetorkan mencapai Rp 190 juta. Karena PT Pertani termasuk dalam perusahaan milik BUMN, maka kerugian itu pun akhirnya menjadi kerugian negara. Atas tindakannya itu, tersangka bakal dijerat dengan pasal 2 juncto pasal 3 UU Tindak Pidana Korupsi dengan ancaman hukuman maksimal 20 tahun penjara. # Wardoyo

D

AKBP Arif Budiman rampokan yang dilakukan sindikat itu terdeteksi semuanya berada di wilayah Sragen Kota. Sementara, Kasat Reskrim AKP Dimas Bagus Pandoyo menyampaikan, dari pengembangan, sindikat yang digawangi Suparlan Cs itu sudah beraksi di empat TKP dengan tiga di antaranya di Sragen dan satu di Temanggung. Sedangkan di TKP Alfamart Gemolong, berhasil digagalkan sebelum melakukan aksinya. Menurutnya, sindikat ini beraksi tanpa senjata api dan hanya mengandalkan linggis dan kunci T sebagai alat utamanya. “Mereka juga berbagi tugas. Ada yang mengawasi, ada yang melakukan eksekusi. Masuknya dengan menjebol gembok atau pintu minimarket yang disasar menggunakan linggis dan kunci T,” jelasnya. Terkait tindak pidana itu, ketiga anggota sindikat yang sudah mendekam di Mapolres bakal dijerat dengan pasal 363 KUHP dengan ancaman hukuman minimal enam tahun penjara. # Wardoyo

Bupati Soroti Setoran Dua SPBU Anjlok SRAGEN—Pemkab Sragen berupaya meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD) dari sektor perbankan dan perusahaan daerah (PD) lainnya dari sektor Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU). Dari sejumlah SPBU yang dimiliki Pemkab, SPBU Tangen diketahui tidak mencapai target dan SPBU Pilangsari pendapatannya menurun meski target terpenuhi. Belum adanya izin untuk menjual solar bersubsidi menjadi salah satu kendalanya. Hal itu diungkapkan oleh Bupati Sragen, Kusdinar Untung Yuni Sukowati di sela-sela menghadiri acara jalan sehat dan pemberian CSR dari PD BKK Karangmalang di GOR Diponegoro Sragen, Minggu (3/9). “Tahun ini yang tidak tercapai targetnya adalah SPBU Tangen. Karena faktornya kita belum bisa jual solar bersubsidi, akibatnya target tidak terpenuhi,” kata Yuni. Hanya saja, ia tidak merinci secara detail berapa setoran PAD dari SPBU Tangen dan Perusda lain yang sudah memenuhi target. Ia hanya menyampaikan, hingga kini SPBU milik Perusda belum ada yang diberikan izin untuk menjual solar

bersubsidi. Pihaknya telah berupaya mengirim surat ke Pertamina agar diberikan izin menjual solar bersubsidi. Sedangkan dua SPBU lainnya, yaitu SPBU Pilangsari dan SPBU Nglangon telah memenuhi target. Hanya saja untuk SPBU Pilangsari masih perlu ada peningkatan lebih baik lagi. Kalau dibanding tahun lalu, pencapaiannya bisa dibilang agak menurun. “Belum menggembirakan, belum melampaui tahun kemarin. Alasannya masih ada SPBU yang lain, lha saya tidak terima dengan alasan seperti itu,” kata Yuni tanpa merinci target yang diberikan. Namun, ia mengaku rasa kecewanya terobati lantaran SPBU Nglangon capaiannya memuaskan pada tahun ini. Capaian yang diperoleh SPBU tersebut lantaran terletak pada jalur lingkar utara yang banyak dilalui truk dan bus lintas provinsi. Sehingga pemasukannya untuk Pemkab bisa mengkover kekurangan dari Pilangsari dan Nglangon. “Apalagi nanti kalau kita sudah diperbolehkan jual solar bersubsidi, luar biasa nanti. Karena semua truk lewat sana,” terangnya. # Wardoyo


DAERAH

www.joglosemar.co

SUKOHARJO

WONOGIRI

5

BOYOLALI

SELASA, 5 SEPTEMBER 2017

Perusahaan Keluhkan Listrik Byar Pet SUKOHARJO—Perusahaan-perusahaan besar mengeluhkan masih seringnya terjadi gangguan listrik, sehingga mengganggu proses produksi. Karena itu, pihak perusahaan meminta PT PLN untuk mendirikan gardu induk di dekat pabrik. Keluhan dan usulan tersebut muncul saat PT PLN Distribusi Jateng-DIY melakukan kunjungan ke beberapa perusahaan besar dalam rangka Hari Pelanggan Nasional, Senin (4/9). Salah satu perusahaan yang dikunjungi adalah PT Sri Rejeki Isman Tbk, (Sritex). Jajaran PLN hadir General Manager PT PLN Distribusi Jateng-DIY, Agung Nugraha; Manager Area Surakarta, Leonardo Buntoro; Manager Rayon Sukoharjo, Jarmuji. Sedangkan dari manajemen PT Sritex diwakili Manager Utility, V Trias Tri Widodo; Direktur Executive Human Capital; Tedy Molindo dan Divisi Elektrikal PT Rayon Utama Makmur (group Sritex) Agus Santosa. Agung Nugraha mengatakan, kunjungi tersebut untuk mempererat jalinan silaturahmi antara PLN dengan pelanggan. Selain itu juga bertujuan menyerap masukan, saran, maupun keluhan atau kritik pelanggan demi perbaikan kinerja PLN. “Sebelumnya kami berkunjung ke UGM Yogyakarta,” kata Agung. Leonardo Buntoro menyebutkan PLN membawa misi besar berupa Senyum Benderang Indonesia. Dalam peringatan Hari Pelanggan Nasional, masing-masing rayon melakukan kunjungan ke pelanggan. Khusus PLN Distribusi Jateng-DIY berkunjung ke Sritex lantaran merupakan pelanggan dengan daya listrik sangat besar. Mencapai 52 juta volt amper (VA), plus PT. Rayon Utama Makmur yang akan menyerap daya 30 juta VA. Dalam kunjungan itu, ujar Leonardo, PT Sritex banyak menyebutkan gangguan yang kerap dihadapi. Inti permasalahan adalah lokasi gardu induk yang terlalu jauh mencapai belasan kilometer dari perusahaan. Padahal perusahaan membutuhkan data sangat besar. Akibatnya tegangan sering turun, dan byar pet. Masih ditambah gangguan pada instalasi akibat hujan dan petir. “PT Sritex meminta agar dibangun gardu induk di dekat perusahaan. Meminta agar beralih dari pelanggan tegangan menengah ke pelanggan tegangan tinggi,” ujar Leonardo. Sementara itu Agus Santosa menegaskan, pasokan listrik selama ini belum maksimal. Pihaknya berharap PLN bisa meningkatkan pelayanan supaya tidak byar pet. Agung Nugraha menerangkan permintaan itu cukup masuk akal. Ketika dibangun gardu induk, gangguan akan bisa diminimalkan. Hanya saja usulan itu perlu disampaikan ke manajemen pusat. #Aris Arianto

APBD Perubahan Pendapatan Naik 11 Persen WONOGIRI—Pendapatan daerah di Kabupaten Wonogiri diperkirakan bakal naik 8,11 persen. Namun demikian, kenaikan pendapatan tersebut dimbangi dengan pengeluaran untuk belanja, yang mengelami kenaikan 12,11 persen. Dalam APBD Perubahan 2017 sisi pendapatan daerah direncanakan bertambah atau naik 8,11 persen. Sementara sisi belanja juga mengalami kenaikan 12,11 persen. “Pendapatan daerah dalam APBD 2017 dalam penetapan adalah Rp 2.129.904.393.317, bertambah 8,11 persen atau Rp 172.700.425.738, sehingga menjadi Rp 2.302.604.819.055,” kata Bupati Joko Sutopo ketika membacakan nota keuangan APBD Perubahan dalam sidang paripurna di gedung DPRD Wonogiri, Senin (4/9). Penambahan itu, sebagaimana Bupati menjelaskan, lantaran peningkatan pada sejumlah pos. Meliputi pendapatan asli daerah, dana perimbangan, dan lain-lain pendapatan yang sah. Pada sisi lain, jumlah belanja daerah juga meningkat. Berdasarkan APBD 2017 ditetapkan sebesar Rp 2.246.358.192.180. Pada perubahan direncanakan naik 12,11 persen atau Rp 272.110.110.361.016, menjadi Rp 2.518.468.553.196. Bupati berujar, jika dibandingkan antara total pendapatan dengan total belanja, APBD mengalami defisit Rp 215.863.734.141. Setelah dilakukan penghitungan pada pos pembiayaan daerah di dalam pembiayaan netto, tidak dapat menitip defisit itu. Sehingga masih terjadi silpa tahun berjalan negatif atau defisit sebesar Rp 22.000.000.000. “Defisit anggaran tersebut selanjutnya supaya dilakukan penghitungan kembali di dalam pembahasan pada rapat-rapat selanjutnya. Harus dilakukan pengurangan bahkan penghapusan pengeluaran pembiayaan yang bukan kewajiban daerah, pengurangan kegiatan yang kurang prioritas atau pengurangan volume kegiatan,” beber Bupati. #Aris Arianto

Info Iklan Untuk kemudahan pemasangan iklan di Harian JOGLOSEMAR, silahkah hubungi nomor berikut melalui sms/telepon.

082 138 226 229 0877 3500 1497 Kirimkan Komentar Anda Terkait Berita di Halaman ini atau Informasi/Foto Penting di Sekitar Anda melalui Kanal WhatsApp – Telegram – SMS JOGLOSEMAR ini

Joglosemar | Aris Arianto

HARI PELANGGAN—Jajaran PLN Distribusi Jateng-DIY ketika berkunjung ke PT Sritex, Senin (4/9).

Harga Anjlok

Petani Singkong Kelabakan WONOGIRI—Para petani singkong di Wonogiri kini tengah mengalami kesulitan, lantaran harga jual singkong yang anjlok. Hasil panen singkong tidak sebanding dengan biaya yang selama ini mereka keluarkan dari proses tanam hingga panen. Supardi, salah satu petani singkong asal Kecamatan Ngadirojo mengaku, dalam sekali tanam sejak dari proses tanam hingga panen, untuk lahan seluas 8.000-10.000 meter persegi, ia menghabiskan biaya sekitar Rp12 juta. Biaya itu pun masih ditambah ongkos sewa lahan yang per tahunnya mencapai Rp 5 juta, sehingga total biaya Rp 17 juta. “Saat ini di pasaran, harga singkong hanya Rp 650-Rp 750

per kilonya. Lha kalau ditotal hasilnya tak sebanding dengan biaya produksinya. Untuk bisa untung, harga jual singkong mestinya lebih dari Rp1.500,” kata dia. Supardi yakin, masalah yang dia hadapi dialami juga oleh petani-petani lain di Kabupaten Wonogiri. Karena itu, dia berharap pemerintah bisa turun tangan untuk mengatasi persoalan tersebut. Apalagi, sekarang tengah memasuki musim panen raya singkong, sehingga masalah harga jual menjadi persoalan yang dialami petani-petani lain. “Kalau pemerintah tidak turun tangan, kami para petani jelas terancam merugi,” ujarnya. Kepala Dinas Pertanian dan Pangan Wonogiri, Safuan menga-

Kalau pemerintah tidak turun tangan, kami para petani jelas terancam merugi. Supardi Petani Singkong Warga Ngadirojo

takan, saat ini memang sudah memasuki masa panen singkong. Masa panen bisa berlangsung hingga beberapa pekan ke depan. Saat masa panen tiba, ujar Safuan, harga memang cenderung turun. Pasalnya ketersediaan barang sangat melimpah. “Kalau saat ini harganya ya di bawah Rp 1.000 per kilogram,”

beber Safuan. Safuan mengakui harga jual yang rendah sangat merugikan petani. Sering kali hasil panen tidak bisa menutup biaya produksi. Namun menurutnya, sudah ada sejumlah terobosan yang diambil pemerintah untuk meningkatkan kesejahteraan petani. Misalnya menjual singkong tidak dalam bentuk mentah. Melainkan dalam bentuk fermentasi, contohnya modified cassava flour (mocaf ). “Atau dengan diolah menjadi aneka ragam makanan kreatif. Tentunya harga jual menjadi naik,” ujar Safuan. Sementara itu, Bupati Wonogiri, Joko Sutopo mengatakan, Pemkab Wonogiri belum

bisa mengintervensi soal harga tersebut, karena belum adanya regulasi untuk mengontrolnya. Paling tidak yang dapat dijangkau adalah intervensi di ranah perizinan. Dapat pula dengan upaya mediasi antara petani dan perusahaan. Meski demikian, ujar bupati, pemerintah terus berusaha menyejahterakan petani singkong. Seperti memberikan pupuk bersubsidi dan bantuan alat atau mesin-mesin pertanian. “Alsintan membantu petani meminimalkan biaya produksi. Karena petani tidak lagi membayar ongkos tenaga cangkul, tanam, konsumsi, rokok, dan lainnya,” pungkas Bupati. #Aris Arianto

Polisi Bekuk Sembilan Pencuri Motor

SUKOHARJO—Jajaran Satreskrim Polres Sukoharjo berhasil membekuk sembilan pelaku pencurian kendaraan motor (curanmor). Sebanyak enam unit kendaraan hasil kejahatan juga berhasil diamankan. Kapolres Sukoharjo AKBP Iwan Saktiadi mengungkapkan, keberhasilan tersebut merupakan hasil kegiatan operasi yang dilaksanakan mulai 27 Juli sampai 15 Agustus tahun ini. “Hanya dalam waktu 20 hari pengembangan, kami berhasil menangkap semua pelaku,” ungkap Kapolres, Senin (4/9). Awalnya polisi mengungkap kasus sebanyak tiga buah dengan lima orang pelaku. Namun

setelah dilakukan pendalaman akhirnya berkembang menjadi tujuh kasus dengan total sembilan orang pelaku. Menurut Kapolsek, modus yang dilakukan oleh pelaku adalah memanfaatkan kelengahan dari pemilik sepeda motor. Pelaku masuk rumah dan menggunakan kunci palsu untuk membawa kabur sepeda motor. Semua lokasi berada di wilayah hukum Polres Sukoharjo. Semua pelaku kini mendekam di jeruji tahanan Mapolres Sukoharjo. Para pelaku dijerat dengan pasal 363 KHUP tentang pencurian dan 372 KHUP tentang penggelapan. #Aris Arianto

Tekan Program Asuransi Sapi Tak Dimanfaatkan Lakalantas, Polres Intensifkan Razia Joglosemar | Aris Arianto

TAK DIMANFAATKAN—Seorang warga melihat sapi milik peternak, baru-baru ini.

WONOGIRI—Hingga saat ini, kalangan peternak di Wonogiri belum memanfaatkan program Asuransi Usaha Ternak Sapi (AUTS) dari Direktorat Jenderal Prasarana dan Sarana Pertanian Kementerian Pertanian RI. Baru ada seratusan dari puluhan ribu ternak sapi yang diikutsertakan dalam program asuransi tersebut. Informasi yang diperoleh dari Dinas Kelautan Perikanan dan Peternakan (Dislapernak) Wonogiri, program AUTS ini sudah setahun berjalan. Tapi di Wonogiri baru ada sekitar 126 sapi yang diikut sertakan program ini dari total 62.800 sapi betina yang ada di Wonogiri. Program dikhususkan untuk ternak sapi betina. “Ya, memang ada batasan, tapi jumlahnya masih sangat minim. Padahal jumlah total sapi di Wonogiri ada 158.000 ekor dan 40 persennya sapi betina,” beber

Kepala Dislapernak Wonogiri, Rully Pramono Retno melalui Kepala Bidang Peternakan Wonogiri, Sutardi, Senin (4/9). Menurut dia, program tersebut sebenarnya sudah disosialisasikan melalui pertemuan tingkat kecamatan se-Wonogiri. Dia berharap, para peternak sapi memanfaatkan program yang menurut dia sangat menguntungkan. Sebab tujuan utamanya adalah melindungi peternak sapi. Program ini merupakan kerja sama PT Jasindo dan dana subsidi dari pemerintah. Peternak ujar dia hanya membayar premi senilai Rp 40.000 per ekor dalam satu tahun. Biaya premi seharusnya Rp 200.000 per ekor dalam satu tahun. “Karena mendapat subsidi dari pemerintah sebesar Rp 160.000 per ekor dalam satu tahun,” kata dia. Program AUTS, kata Sutardi, mengkaver beberapa kemung-

kinan. Di antaranya hilang karena dicuri atau mati karena penyakit, kecelakaan, dan beranak. Meski demikian, ada syarat yang harus dipenuhi oleh peternak. Seperti, sapi betina sehat, berumur satu tahun, produktif, dan memiliki identitas jelas. “Nantinya, peternak akan mendapatkan ganti rugi Rp 10 juta per ekornya,” jelas dia. Sementara itu, peternak sapi asal Dusun Logung, Desa Kerjo Lor, Kecamatan Ngadirojo, Wisnu Tri Pranoto, mengaku belum mengetahui adanya program tersebut. Saat ini, dirinya memiliki lima ekor sapi betina namun belum ada satu pun diikutkan dalam program AUTS itu. “Malah saya belum tahu, kalau ada program asuransi sapi betina. Bahkan saya juga belum pernah mendapat sosialisasi semacam itu,” tegas Wisnu.

#Aris Arianto

WONOGIRI—Jajaran Satlantas Polres Wonogiri kini mulai meningkatkan intensitas razia kendaraan bermotor. Razia tersebut menyasar seluruh kendaraan, baik roda empat maupun roda dua. Hal itu dilakukan lantaran tingginya kasus kecelakaan lalu lintas (Lakalantas). Sebagian kasus bahkan berujung maut dengan korban tewas “Secara prinsip razia ini merupakan kegiatan rutin untuk menekan tingginya angka Lakalantas di Wonogiri,” ungkap Kasatlantas Polres Wonogiri AKP Dani Permana Putra mewakili Kapolres AKBP Muhammad Tora, Senin (4/9). Mantan Kanit 7 PJR Kartasura ini menyampaikan, pelanggar langsung dikenai sanksi tilang di tempat atau dengan sistem yang disebut e-tilang. Dimana pelanggar akan diberikan slip biru untuk

pembayaran sanksi di bank yang telah ditunjuk. Sehingga para pelanggar dapat dengan mudah membayar denda. Namun begitu bagi pelanggar yang tidak memiliki rekening bank, membayar denda di pengadilan. “Dalam satu kali razia, sekitar 100-200 pelanggar berhasil kita jaring,” kata dia. Dalam razia yang digelar di barat jembatan Jurang Gempal, pekan lalu, pukul 19.15 hingga 22.30 WIB, Tim Sat Lantas dan Sat Sabhara berhasil menjaring 222 pelanggar. Mereka kemudian diberi sanksi tilang. “Kami berharap agar pengguna jalan selalu mematuhi peraturan lalu lintas, khususnya kelengkapan kendaraan bermotor. Hal itu juga diharapkan dapat menekan tingginya angka Lakalantas yang kerap berujung maut,” tandas dia. #Aris Arianto


AKADEMIA

6

www.joglosemar.co

SELASA, 5 SEPTEMBER 2017

Joglosemar | Insan Dipo Ferdias

EDUKASI BERKURBAN—Siswa TK Al Firdaus menyiapkan daging hewan Kurban yang akan dibagikan kepada warga tidak mampu di sekolah setempat, Solo, Senin (4/9). Kegiatan tersebut untuk memberikan edukasi berqurban dan saling berbagi kepada anak sejak dini.

0877 3500 1497 Kirimkan Komentar Anda Terkait Berita di Halaman ini atau Informasi/Foto Penting di Sekitar Anda melalui Kanal WhatsApp – Telegram – SMS JOGLOSEMAR ini

SURABAYA—Menteri Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Menristekdikti) Mohamad Nasir meminta agar perguruan tinggi atau kampus dengan jumlah mahasiswa kurang dari 1.000 wajib untuk dimerger atau bergabung dengan kampus lainnya. “Kampus yang jumlah mahasiswanya kurang dari 1.000 wajib merger dengan kampus lainnya,” ujar Nasir usai memberi kuliah perdana di Universitas Nadhlatul Ulama Surabaya di Surabaya, Senin (4/9). Jumlah perguruan tinggi yang memiliki mahasiswa yang kurang dari 1.000, lanjut dia, berjumlah lebih dari 2.000-an perguruan tinggi. Kemristekdikti mendorong agar kampus tersebut bergabung dengan kampus lainnya, agar lebih solid dan mampu mewujudkan perguruan tinggi yang berkualitas. “Penggabungan ini juga bertujuan agar perguruan tinggi itu menjadi sehat, karena sebagian besar kampus

Penggabungan ini juga bertujuan agar perguruan tinggi itu menjadi sehat. Mohamad Nasir Menristekdikti

kecil itu tidak sehat keuangannya,” ujar dia. Sebelum dilakukan merger, kata dia, yayasan yang menaungi perguruan tinggi tersebut harus digabung dahulu. Dia memberi contoh perguruan tinggi di bawah naungan Muhammadiyah cukup banyak, namun ternyata tidak satu yayasan. “Kami juga meminta agar tidak ada konflik yayasan di perguruan tinggi itu, karena berdampak pada kualitas perguruan tinggi itu,” kata dia. Sementara itu, Direktur Jenderal Kelembagaan Kemristekdikti Patdono Suwignjo mengatakan banyaknya

perguruan tinggi yang kecil berdampak pada Angka Partisipasi Kasar (APK) perguruan tinggi yang hanya 45 persen, padahal jumlah perguruan tinggi di Tanah Air 4.529 lembaga. Kondisi itu berbanding terbalik dengan Tiongkok, dengan jumlah penduduk 1,4 miliar jiwa, namun jumlah perguruan tinggi sebanyak 2.824 dan APK lebih tinggi dari Indonesia. “APK Malaysia 38 persen, sementara Singapura sebanyak 78 persen. Jadi ada yang salah dengan kita, perguruan tinggi banyak tapi APK rendah. Salah satunya adalah perguruan tinggi kita banyak yang kecil sekitar 70 persen,” katanya. Oleh karena itu, Kemristekdikti mendorong agar perguruan tinggi melakukan penggabungan atau merger agar menjadi efisien. Kemristekdikti menargetkan pada 2019, bisa menggabung setidaknya 1.000 perguruan tinggi. # Antara

SOLO—Para pimpinan Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) yang terdiri dari wakil rektor, dekan, wakil dekan dan sebagainya mengikuti acara Darul Arqam selama empat hari mulai SeninKamis, 4 – 7 September 2017, di Hotel Jayakarta Yogyakarta. Rektor UMS, Dr Sofyan Anif mengatakan, Darul Arqam khusus pimpinan UMS ini digelar dalam rangka memantabkan budaya korporasi berbasiskan nilai-nilai dasar Muhammadiyahan. “Tentang Al Islam sudah bisa dikembangkan oleh masing-masing pimpinan yang ada, tetapi terkait Kemuhammadiyahan memang perlu ada suatu gerakan-gerakan melalui pelatihan atau workshop atau Darul Arqam sehingga membangkitkan motivasi kita di dalam ber-Muhammadiyah,” ujar Sofyan. Lanjutnya, adanya Darul Arqam ini merupakan satu awal perjalanan untuk membawa UMS ke depan. Meng-

ingat peran para pimpinan UMS ini tentunya sangat besar untuk kemajuan UMS. Kemudian selain untuk memantabkan nilai-nilai Kemuhammadiyahan, adanya Darul Arqam khusus pimpinan UMS ini juga bertujuan memberikan motivasi maupun tanggung jawab yang lebih besar terhadap keberadaan organisasi Muhammadiyah. “Darul Arqam Pimpinan UMS ini dikelola langsung oleh Majelis Pendidikan Kader Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah,” imbuh Sofyan. Darul Arqam Pimpinan UMS ini, akan dihadiri beberapa tokoh Muhammadiyah sebagai narasumber di antaranya Ketua Majelis Pendidikan Kader PP Muhammadiyah Ari Anshori, Ketua PP Muhammadiyah A. Dahlan Rais, Prof Dr. Amien Rais, Mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah Prof. Din Syamsuddin, Ketua PP Muhammadiyah Prof dr. Yunahar Ilyas dan sebagainya. #Dwi Hastuti

Dr Guntur Jadi Rektor Terpilih ISI Surakarta SOLO—Setelah mengikuti beberapa tahapan seleksi, akhirnya Dr Guntur terpilih sebagai Rektor Institut Seni Indonesia (ISI) Surakarta periode 2017-2021. Nama rektor terpilih dikirim ke Jakarta dengan harapan segera ada pengangkatan dan pelantikan Rektor Baru ISI Surakarta. Salah satu panitia di Sekretariat Pemilihan Rektor ISI Surakarta Periode 2017- 2021, Esha Karwinarno mengatakan, untuk masa jabatan Rektor ISI Surakarta saat ini, Prof Sri Rochana W yaitu sampai 4 Oktober mendatang. “Untuk kapan pelantikan Rektor ISI Surakarta terpilih belum tahu. Untuk masa jabatan Rektor ISI, Prof Rochana sampai 4 Oktober mendatang. Jika sampai tanggal itu belum bisa pelantikan akan turun surat perpanjangan sampai

Dr Guntur Rektor ISI

pelantikan rektor baru, karena tidak mungkin ada kekosongan,” kata Esha. Sebagai informasi, untuk pemilihan Rektor ISI Surakarta periode 2017-2021 dilakukan pada Rabu (30/8) lalu di kampus setempat dalam Sidang Senat tertutup dengan acara pemilihan rektor. Terdapat

tiga calon Rektor yakni Dr Guntur, Dr I Nyoman Sukerna dan Dr Bambang Sunarto. Dalam kesempatan tersebut, Guntur meraih suara terbanyak yakni 28 suara, Dr I Nyoman Sukerna mendapat 11 suara dan Dr Bambang Sunarto 4 suara. Pemilihan diikuti 28 anggota senat ISI ditambah 15 suara Menristekdikti atau 35 persen dari total suara. Dalam hal ini, yang diberi kuasa membawa suara menteri adalah Prof Dr Rina Indiastuti, Sekretaris Direktorat Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan Kemenristekdikti. Pemilihan berlangsung lancar sesuai yang dijadwalkan. Sebelumnya, Rektor Terpilih ISI Surakarta Dr Guntur menjabat sebagai Wakil Rektor 1 bidang akademik ISI Surakarta. #Dwi Hastuti

Pelaksanaan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional

Mendikbud Tegaskan Dapat Lahirkan Atlet Tangguh MEDAN—Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy mengatakan, kegiatan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) dapat melahirkan atlet-atlet yang tangguh dan berkualitas. “Melalui O2SN ini, diharapkan akan terbentuk sumber daya atlet yang dapat mewakili Indonesia pada kegiatan olahraga tingkat Asia maupun

Para Pimpinan UMS Ikut Darul Arqam di Jogja

Proses PelanƟkan Masih Menunggu

k

SURABAYAKementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Kemristekdikti) mencabut moratorium izin program studi (Prodi) kedokteran yang sebelumnya diberlakukan. “Pencabutan moratorium Prodi kedokteran ini dikarenakan sudah ada perbaikan di sejumlah universitas. Prodi yang sebelumnya mempunyai akreditasi C, sekarang sudah naik menjadi B,” ujar Menteri Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Menristekdikti) Mohamad Nasir usai kuliah perdana Universitas Nadhlatul Ulama Surabaya, Senin (4/9). Perbaikan akreditasi sejumlah Prodi tersebut terjadi di hampir seluruh perguruan tinggi di Tanah Air. Menurut dia, hal itu merupakan suatu kemajuan bagi Prodi kedokteran. “Perbaikan kualitas Prodi kedokteran semakin baik, maka kami membuka kembali pendaftaran Prodi kedokteran baru,” katanya. Syarat untuk mengajukan Prodi kedokteran tersebut, lanjut dia, yakni rasio dosen dan mahasiswanya yakni 1:20 untuk sains dan 1:30 untuk sosial. Untuk kedokteran, ada dua syarat rasionya, yakni rasio dosen dan mahasiswa 1:10 untuk prekilinik dan 1:6 untuk klinik. Dengan demikian, jumlah dosen untuk tiap Prodi kedokteran tidak lagi enam untuk setiap Prodi kedokteran, melainkan berjumlah 26 dosen. Sementara itu, Direktur Jenderal Kelembagaan Kemristekdikti, Patdono Suwignjo mengatakan kampus yang diberi izin Prodi kedokteran harus menangani pakta integritas yang berisi kewajiban yang harus dilakukan oleh pihak perguruan tinggi. “Kampus harus mematuhi apa yang ada di dalam pakta integritas itu,” kata Patdono. Kemristekdikti melakukan moratorium pembukaan Prodi Kedokteran sejak Juni 2016, dengan alasan untuk meningkatkan mutu dari Prodi kedokteran itu sendiri. Moratorium itu juga bertujuan untuk meningkatkan kualitas dosen serta memiliki jabatan fungsional tertinggi (guru besar). #Antara

Kampus Kurang dari 1.000 Mahasiswa Wajib Merger

do

Kemristekdikti Cabut Moratorium Prodi Kedokteran

Internasional,” kata Mendikbud, dalam sambutannya pada pembukaan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) di Gedung Serbaguna Medan, Senin (4/9). Karena, menurut dia, selama ini para pelajar sering terpilih dalam kegiatan berbagai olahraga yang mewakili daerah Kabupaten/Kota, Provinsi, maupun Indonesia ke tingkat Asia maupun dunia.

“Hal ini membuktikan bahwa pelajar SD, SMP,SMA/SMK merupakan bibit atlet yang diharapkan ke depan dapat mengharumkan nama baik bangsa dan negara,” ujar Effendy. Ia mengatakan, dalam pembinaan atlet muda dari pelajar ini, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) akan mengadakan kerja sama dengan Pengurus KONI

Pusat. Melalui kerja sama tersebut, semakin lebih banyak lagi tercipta atlet-atlet muda yang memiliki prestasi cemerlang. “Kemendikbud juga berharap melalui kegiatan 02SN yang digelar pada setiap tahun dapat melahirkan prestasi atlet di tingkat nasional maupun internasional,” ucapnya. Effendi menambahkan, Kemendikbud juga akan membu-

at dan memberikan dua rapor kepada siswa, yakni penilaian akademi dan juga pembinaan karakter. Dalam penilaian karakter siswa itu, termasuk di dalamnya kegiatan seni dan olahraga. “Jadi, pembinaan seni dan olahraga tersebut, diperlukan para pelajar dan juga sekolah untuk meraih prestasi,” kata Mendikbud. #Antara

Dok SDIT Nur Hidayah

SERAHKAN HEWAN—Kepala Sekolah SDIT Nur Hidayah Waskito (kanan) menyerahkan salah satu hewan kurban ke sekolah lain.

SDIT Nur Hidayah Berkurban 2 Sapi dan 9 Kambing SOLO—Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) Nur Hidayah Surakarta mengadakan penyembelihan dan pendistribusian hewan dan daging kurban, Sabtu (2/9) lalu. Bertempat di halaman sekolah, beberapa siswa ikut menyaksikan prosesi penyembelihan hewan kurban, sedangkan sebagian guru bertugas menguliti, dan lainnya memotong daging kurban dan memasukkannya ke dalam wadah yang telah disiapkan. “Alhamdulillah, tahun ini terkumpul hewan kurban dari para siswa maupun guru karyawan, sejumlah 2 ekor sapi dan 9 ekor kambing. Ada 3 ekor kambing yang kita salur-

kan ke sekolah tetangga. Sementara daging kurban kita distribusikan ke warga,” jelas Ketua Panitia Idul Kurban 1438 H, Bekti Riyanto. Waka Humas SDIT Nur Hidayah, Rahmat Hariyadi dalam rilis ke Joglosemar, Senin (4/9), menuturkan bahwa kegiatan ini rutin dilaksanakan setiap tahun. Tujuannya melatih dan membiasakan para siswa ikut berkurban. Memuliakan momentum Idul Adha dengan meneladani ketaatan Nabi Ibrahim as. dan Nabi Ismail as. “Serta tentunya melatih kepekaan sosial dengan berbagi hewan dan daging kurban kepada masyarakat,”pungkasnya. #Kiki DS


RAGAM

www.joglosemar.co

7

SELASA, 5 SEPTEMBER 2017

Beli Rokok, Kakek Tewas Terseret Motor SRAGEN—Kecelakaan maut terjadi di jalur Tanon-Sukodono, tepatnya di depan rumah Pak Muin, Dukuh Sidomulyo RT 12, Desa Pengkol, Kecamatan Tanon. Seorang kakek, Samto Dikromo (69) tewas mengenaskan setelah digasak sepeda motor dan terseret beberapa meter. Kakek asal Dukuh Sidomulyo RT 12, Desa Pengkol, Tanon itu tewas saat sepeda onthel yang dinaikinya digasak motor dari arah belakang. Informasi yang dihimpun, kecelakaan maut itu terjadi pada Sabtu (2/9) pagi pukul 10.00 WIB. Berdasarkan data di Polres Sragen, pagi itu korban mengendarai onthel dari arah utara. Di belakangnya melaju Lilis Idayati (37), warga Dukuh Kuyang RT 6, Desa Pantirejo, Kecamatan Sukodono dengan mengendarai motor Honda Vario AD 2651 EY. Sesampai di lokasi kejadian, korban hendak menyeberang jalan menuju gang ke rumahnya. Nahas, karena jarak terlalu dekat, pengendara motor di belakangnya tidak sigap dan gagal mengendalikan motornya. Tanpa ampun, motor korban menabrak kakek itu hingga terjatuh dari onthel-nya. Malang tak dapat ditolak, motor terus melaju hingga menyeret onthel korban. Kakek malang itu tewas dengan mengalami luka di bagian kepala belakang, siku tangan, dan sempat tidak sadar. Salah satu kerabat korban, Agus Arbani (40) menyampaikan, pagi itu korban baru saja membeli rokok di toko seberang jalan. “Ceritanya mau beli rokok, ndelalah habis semua dan akhirnya mutermuter, dapatnya di toko sekitar lokasi kejadian. Nah, saat mau pulang dia pas belok menyeberang jalan, dari belakang ada motor yang dinaiki perempuan dan langsung menabrak. Sempat terseret ada kalau 5 meter dan ada bekasnya. Langsung meninggal di lokasi kejadian. Pemakamannya malam harinya pukul 21.00 WIB karena nunggu anaknya dari luar kota,” ujarnya, Senin (4/9). #Wardoyo

PEMERIKSAAN PERDANA—Wali Kota nonaktif Tegal Siti Masitha Soeparno (kanan) berjalan memasuki gedung KPK untuk agenda pemeriksaan di Gedung KPK, Jakarta, Senin (4/9). Siti diperiksa perdana sebagai tersangka dugaan suap terkait pengelolaan dana jasa kesehatan di RSUD Kardinah di Tegal setelah setelah resmi menjadi tahanan KPK.

Antara | Rosa Panggabean

Pernikahan Sejenis Terbongkar Calon Mempelai Putri Shock PU RWO R E J O — Pe r n i k a ha n antara Wilis Setyowati (27) warga Desa Sidoleren, Kecamatan Gebang, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah dengan Pratama (30) warga Desa Binong, Kecamatan Curug, Kota Tangerang Jawa Barat terpaksa harus gagal dilaksanakan. Keluarga mempelai perempuan merasa shock begitu mengetahui calon mempelai pria ternyata seorang perempuan. Rencana pernikahan yang bakal digelar pada hari Selasa (5/9) antara sepasanag kekasih yang sudah berpacaran selama tujuh tahun itu harus berhenti di tengah jalan. Calon mempelai laki-laki Pratama diketahui bernama Nova

Sejak hari Kamis kemarin ia datang dan nginap di sini, tapi kok datangnya sendirian tanpa didampingi oleh keluarga Markamah Ibu Calon Pengantin Perempuan

Aprida Avriani yang berjenis kelamin perempuan. Mengetahui hal tersebut, ibu dari calon mempelai perempuan, Markamah (45) mengaku kecewa dan shock berat. Anak kesa-

yangannya yang akan menggelar pernikahan bahagia esok hari ternyata harus berakhir menyakitkan. “Sakit banget rasanya, kecewa dan malu,” katanya, Senin (4/9) saat ditemui di rumahnya. Markamah sendiri sebelumnya tidak pernah kenal dengan calon menantunya itu. Pratama alias Nova Aprida Avriani baru beberapa hari yang lalu datang ke rumah Markamah bersama anak perempuannya dan langsung melamar untuk menikahi anak pertama pasangan Tamrin (50) dan Markamah (45) itu. Pratama sendiri sudah sejak hari Kamis (31/8/2017) datang

Pratama yang sebelumnya mengaku sebagai laki-laki. Namun hasil pemeriksaan medis oleh tim dokter menunjukkan calon pengantin laki-laki tersebut berjenis kelamin perempuan. Berbekal hasil pemeriksaan dari Puskesmas tersebut, akhirnya pihak KUA langsung melaporkan kejadian tersebut kepada petugas polisi. Oleh polisi, sang mempelai yang berpenampilan layaknya lakilaki tersebut kemudian dibawa ke Mapolres Purworejo bersama pasangannya untuk dimintai keterangan lebih lanjut. Hingga kini polisi masih menyelidiki kasus ini terkait dugaan tindak pidana yang ada. #Detik

ke rumah calon mempelai perempuan. Yang janggal, ia hanya datang seorang diri tanpa didampingi oleh keluarga lain seperti layaknya orang yang hendak menikah. “Sejak hari Kamis kemarin ia datang dan nginap di sini, tapi kok datangnya sendirian tanpa didampingi oleh keluarga,” tutur Markamah. Kasus ini terbongkar ketika Pratama alias Nova Aprida Avriani yang mengaku sebagai laki-laki itu hendak mendaftarkan pernikahan ke KUA Gebang. Pihak KUA dan Puskesmas setempat yang curiga, kemudian melakukan pemeriksaan terhadap

Lapuk, Rumah Kakek Miskin Ambruk

Ormas Akan Demo di Borobudur

SRAGEN—Nasib malang menimpa Mukhlas (73), warga Dukuh Karang RT 15, Desa Trobayan, Kecamatan Kalijambe. Ia terpaksa harus kehilangan tempat tinggalnya yang mendadak ambruk, Senin (4/9) pagi. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam musibah itu. Kondisi rumah kecil berkonstruksi kayu dan bambu yang sudah lapuk dimakan usia, ditengarai membuat rumah tak kuasa menahan beban hingga mendadak ambruk meski tak ada angin. Informasi yang dihimpun di lapangan, musibah itu terjadi sekitar pukul 04.30 WIB. Menurut keterangan warga, kejadian bermula ketika korban hendak bangun tidur. Mendadak ia dikejutkan dengan suara gemuruh yang kemudian disusul kondisi rumah yang mulai bergoyang. Mendapati itu, kakek yang tinggal sebatang kara itu langsung berlari ke luar rumah

MAGELANG—Sejumlah organisasi masyarakat (Ormas) serta laskar di Magelang dan daerah sekitar berencana menggelar aksi Bela Rohingya di Borobudur, Jumat (8/9) mendatang. Ajakan aksi tersebut selama beberapa hari terakhir telah menyebar melalui broadcast pesan dan media sosial. Koordinator Aksi, Anang Imamudin mengatakan, pihaknya kini tengah memproses semua pemberitahuan dan izin. “Terkait tempat mohon diperjelas, kami tidak melakukan aksi di Candi Borobudurnya, kami aksi di wilayah sekitar candi. Karena kami tahu aturan bahwa candi adalah situs purbakala yang dilindungi,” jelas Anang, Senin (4/9). Anang juga mengatakan, untuk lokasi tepat pelaksanaan aksi, sampai saat ini masih dibicarakan dengan aparat

Muhammadiyah: Bisa Picu Ketegangan

Joglosemar | Wardoyo

RUMAH AMBRUK—Mukhlas (73), kakek asal Dukuh Karang, Desa Trobayan, Kecamatan Kalijambe, Sragen terlihat bersedih mendapati rumah kecilnya mendadak ambruk, Senin (4/9). menyelamatkan diri. Tak lama berselang, rumah yang ditinggalinya berpuluh tahun itu ambruk rata dengan tanah. Kakek itu hanya bisa meratapi nasib rumahnya. “Untungnya korban berhasil menyelamatkan diri sebelum rumah ambruk total. Kerugian ya sekitar Rp 10 juta karena kondisi rumah memang kecil

dan hanya dari bambu. Kondisi ekonomi korban memang tidak mampu,” kata Kasie Trantib Kecamatan Kalijambe, Agus Subagyo di sela-sela evakuasi. Mendapati hal itu, warga langsung digerakkan untuk melakukan kerja bakti membersihkan puing reruntuhan rumah milik korban. Selesai evakuasi, warga membuatkan rumah da-

rurat dari bambu ala kadarnya. “Kami juga sudah berkoordinasi dengan IPHI Kalijambe agar sebisa mungkin membantu untuk bedah rumah. Agar korban bisa menempati rumah yang lebih layak. Sudah kami laporkan ke Pemkab, BPBD, Bupati dan Dinsos juga. Nanti BPBD akan membantu bahan makanan,” jelasnya. #Wardoyo

keamanan dan pihak terkait. Dipilihnya kawasan Borobudur menurutnya bukan tanpa alasan. “Maka dengan kita berorasi di Borobudur, justru menujukan sikap dewasa kaum muslimin Indonesia, meski mayoritas muslim tempat ibadah kaum Buddha pun masih aman dan justru di pelihara. Hal itu untuk mematahkan apa yang mereka sangkakan, bahwa muslim itu teroris. Dan membuktikan pada dunia, muslim itu bisa bersikap bijaksana,” ungkap Anang. Selain itu, lanjutnya, jika aksi dilaksanakan di Borobudur, kabar akan lebih didengar dunia karena Candi Borobudur termasuk peninggalan keajaiban dunia. Namun rencana aksi di kompleks Candi Borobudur tersebut dinilai tidak sepantasnya dilakukan. Selain kare-

na salah sasaran, hal itu juga berpotensi memicu ketegangan antarumat beragama di Indonesia. Hal itu diungkapkan oleh Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Tengah, Tafsir. Menurutnya, pemilihan lokasi aksi di Borobudur tidak tepat dan seolah candi tersebut simbol agama Budha saja, padahal di sana juga merupakan tempat wisata serta cagar budaya. “Maka kita tidak setuju kalau aksi itu menganggap Borobudur misalnya dipahami sebagai simbol Budha,” kata Tafsir, Senin (4/9). Lagi pula, lanjut Tafsir, kekerasan di Rakhine bukan soal agama namun pelanggaran kemanusiaan yang brutal. Sehingga jangan sampai aksi membela para korban justru memperkeruh toleransi beragama di Indonesia. #Detik

RAKYAT BICARA SELASA, 5 SEPTEMBER 2017

Suarakan Pandangan, Aspirasi, Saran

Subsidi Listrik Dicabut, Warga Miskin Kesulitan

S

UBSIDI LISTRIK DICABUT WARGA MISKIN TENGER-TENGER , Banyak warga miskin pengguna listrik 900 VA, merasa tenger2 atau keberatan, pasalnya Ɵap bulan bayar hingga 3 kali lipat, sebelum subsidi listrik dicabut , cuma bayar 85.000 per bulan, kini bayar sampai 300.000 per bulan,bahkan penggunaan listrik sama, sebagai warga pelanggan listrik, TDL naik Ɵdak apa asal naiknya melampaui batas kemampuan,selain itu PLN Ɵdak mensosialisasikan hal kenaikan TDL, mesƟnya pengguna listrik 900 va, bagi yang miskin Ɵdak dinaikan, namun semua dinaikkan, ini sangat dirasakan dampak kenaikan listrik, bagi warga miskin, program presiden Jokowi, pencabutan subsidi listrik 900 va bagi yang mampu, namun miskin kaya dan mampu, dicabut semua, warga miskin kena imbasnya, mohon pihak PLN memberi klarifikasi hal kenaikan TDL dan pencabutan subsidi bagi pengguna listrik 900 va, agar warga masyarakat luas memahami secara utuh. +6285800302134

Jangan Sampai Kita Terpecah Belah! AWAS BAHAYA LATEN PKI. Belakangan ini kita mulai terpecah dan terbelah. Berbagai fitnah dan poliƟk

adu domba menghantam. Penghalalan segala cara dilakukan demi kekuasaan. Konflik terus terpapar di hadapan kita. Kita dipaksa menelan sensasi demi sensasi yang terus terjadi dari hari ke hari. Belum selesai

Saatnya BICARA

satu sensasi, telah muncul sensasi-sensasi baru yang konyol. Hal tu membuat nalar kita ter-revolusi ke arah berlawanan dari apa yang telah kita rasakan sebelumnya. Pekik Pancasila, UUD 45, NKRI dan Bhineka Tunggal Ika tenggelam ditelan oleh riuh dan gaduhnya intrik horizontal, yang terprovokasi oleh poliƟk pragmaƟs dari para poliƟsi ular kadut. Maling teriak maling, serta pencitraan diri dengan cara-cara pokil menambah amburadulnya suasana. Menarik apa yang di katakan oleh saudara kita Gideon Hrmawan Ahoker 085712646978 (mimikri/ metamorfosis dari Bambang Sukoco jkw4p) di Rakyat Bicara Minggu 3 September 2017. “nb; NKRI terlalu mahal jika di jadikan kelinci percobaan mengadu domba rakyat dengan isu sara.” Itu terjadi. Seorang mantan gubernur yang menggoreng isu SARA menjelang pilkada di DKI

lalu. ALLAH Maha Kuasa. Akhirnya dia sendiri yang mateng tergoreng di dalam kurungan. Gideon Hrmawan (Original). +6281918796448

Mengkritik dan Menghina Berbeda Makna J0NRU,,,, JONRU,,, Ɵdakkah kau tahu perbedaan antara menghina dan mengkriƟk? Ɵdak bisakah kau membaca? jika kau hina pemimpinmu yg sama sama muslim dn yg mnjadi presidenmu saat ini, dgn kalimat asal usul keluarga yg tdk jelas,, itu arƟnya anda telah melecehkan lembaga Ɵnggi negara yg mengatur pemilu presiden! bukankah mereka itu punya anggota yg ahli dan berkompeten dlm bidangnya yg mampu mericek persyaratan untk ikut pilihan presiden trmasuk asal usul calon? oh

j0nru, j0nru, btapa naifnya kamu mengatakan semua nya di televisi, itu cuma mmbuat rkyat indonesia menilai kamu pantas di pnjara! Gideon Hrmawan +6285712646978

Berhadap Mendapat Hidayah Joglosemar emang yes3x lanjutkan berita-beritamu. smoga tetap jaya dan sukses selalu dan di cintai masyarakat. saya seorang suka relawan. supeltas solo. di jalan saya pernah di maki-maki kata-kata kotor ama sopir bis. ndak usah saya jelaskan bisnya apa. saya hanya mendoakan semoga dia di hari yang akan datang mendapat hidayah amin. ayo Joglosemar teruskan. +6285700570224

Di Harian

0877 3500 1497 0877 3500 1497 Jalan Rusak Olahraga

Peristiwa

Baksos

Lomba

0877 3500 1497

Kerja Bakti

568795D1

dan lain-lain

Email: harianjoglosemar@gmail.com

Saatnya rakyat bicara dengan bahasa dan pikiran rakyat. Soal apa saja, bebas. Silakan bicara apa saja, tetapi jangan memfitnah, menyerang pribadi, dan menyinggung masalah SARA. Caranya: kirim pendapat Anda via SMS ke 087735001497. Nomor telepon akan ditampilkan utuh sebagai pengganti identitas dan pertanggungjawaban Anda kepada publik, karena Anda bicara di ruang publik. Terima kasih.


Life Style

8

www.joglosemar.co

SELASA, 5 SEPTEMBER 2017

Rahasia KecanƟkan Salma Hayek di Usia 50 Tahun

S

bahwa kulit wajahnya harus mendapatkan sentuhan bahan natural untuk menjaga kecantikannya. Menurutnya yang paling penting dalam perawatan wajah adalah saat membersihkannya, itu pun harus menggunakan bahan natural. “Malam hari aku

alma Hayek awet muda di usia 50 tahun. Kecantikan aktris keturunan Meksiko itu seolah tak memudar meski usianya sudah kepala lima. Salma Hayek punya rahasia kecantikan yang bikin wajahnya awet muda di usia 50 tahun. Salma perc a y a

menghapus makeup dengan minyak kelapa. Kemudian aku menggunakan rose water atau air mawar untuk menghilangkan residu minyak,” ungkap Salma kepada New York Times. Salma punya cara unik dalam menggunakan rose water. Bukan pakai kapas, melainkan pakai handuk hangat yang

telah diteteskan rose water. Handuk hangat berfungsi untuk membuka pori-pori sekaligus bisa sebagai eksfoliator karena permukaan handuk yang kasar. Wajah tak hanya bersih dari makeup, namun komedo dan kulit mati juga bisa ikut terangkat. Setelah itu, Salma Hayek melanjutkan membersih-

kan wajahnya dengan sabun wajah yang mengandung chamomile. Sabun wajahnya tersebut juga dari bahan yang terjamin natural dari brand kecantikan miliknya Nuance.”Terakhir aku membersihkan sisa sabun wajah dengan air dingin,” ucapnya. Uniknya, Salma tidak mencuci wajahnya pada

pagi hari. Dia hanya menyemprotkan rose water. Perawatan di pagi hari kemudian dilanjutkan dengan menggunakan serum yang dicampur dengan face oil atau minyak kecantikan. #Detik

Salma Hayek

hawtcelebs

Andalkan Bahan-bahan Alami

Melihat Lebih Dekat Gaun Pengantin Raisa Andriana

Gaun dibuat bervolume di bagian bawah dengan ekor panjang menyapu lantai.

Minimalis Elegan

P

ernikahan penyanyi cantik Raisa Andriana dan aktor tampan Hamish Daud yang diselenggarakan di Ayana MidPlaza, Jakarta, Minggu, (3/9) berlangsung meriah. Sepasang suami istri ini pun terlihat begitu menikmati tahapan demi tahapan setiap prosesinya. Tentu saja, busana memainkan peranan penting dalam pernikahan mereka. Di hari bahagianya tersebut, Raisa mengenakan tiga gaun pengantin yang terdiri dari kebaya Sunda modern, dan dua gaun malam yang elegan. Pada prosesi akad nikah yang mengusung adat Sunda, Raisa tampil anggun dengan mengenakan kebaya berwarna

putih dari Vera Kebaya. Kebaya tersebut memiliki model sabrina disertai detail payet penuh. Pelantun lagu Kali Kedua ini semakin anggun dengan tatanan rambut pengantin Sunda Siger dan ronce melati. Sementara pada saat acara resepsi di malam harinya, Raisa tampil dalam balutan gaun cantik karya desainer Internasional, Elie Saab. Elie merupakan salah satu desainer asal Lebanon yang memopulerkan haute couture atau adibusana di Timur Tengah. Gaun dibuat bervolume di bagian bawah dengan ekor panjang menyapu lantai. Makin ke bawah, ornamentasi bunga semakin detail dan menunjukkan kemewahannya. Gaun berpotongan leher heart shaped itu dilengkapi belt kecil yang mengaksentuasi bentuk tubuh Raisa. Gaun yang memiliki ekor spektakuler ini bagian dari koleksi bridal pertama dari lini Elie Saab Bridal. Elie Saab pertamakali meluncurkan koleksi Elie Saab Bridal Spring 2017 dalam acara Bridal Fashion Week 2016. Pada saat diluncurkan ada 27 gaun pengantin yang dihadirkan Elie Saab, salah satunya gaun yang dikenakan Raisa di pesta pernikahannya dengan Hamish Daud. Gaun ini dihadirkan untuk Raisa oleh retail

gaun pengantin asal Singapura, The Proposal. Tidak berhenti di situ, pada saat acara dansa, Raisa kembali berganti busana dan mengenakan gaun rancangan desainer Inggris, yakni Jenny Packham. Desainer ini sendiri merupakan langganan dari Kate Middleton. Pelantun Mantan Terindah itu mengenakan gaun panjang berpalet putih yang memiliki kerumitan detail di atasnya. Gaun berpotongan lengan pendek itu juga semakin terlihat elegan namun terlihat lebih minimalis dengan siluet yang sederhana. Sematan berlian pada beberapa bagian gaun memberikan sentuhan yang mewah ketika Raisa memakainya saat berdansa bersama pria yang kini sudah menjadi suaminya Hamish Daud di malam pesta pernikahannya. Melihat dari Instagram sang desainer, Jenny Packham, ia membuat gaun pengantin tersebut pada 2016 lalu. Meski terlihat sederhana, gaun tersebut tetap terlihat mewah karena memiliki detail payet yang cukup dramatis. Sama halnya dengan koleksi Elie Saab, gaun Jenny Packham ini juga merupakan koleksi terbaru untuk tahun 2018. #Detik

instagram

Bahaya Busana Ketat Lateks untuk Kesehatan

Benda Fashion Retro yang Tak Lekang Waktu

tik

Manfaat Wortel untuk Kulit

W

ortel tidak hanya baik untuk menjaga kesehatan mata, tapi juga merawat kecantikan kulit. Sayuran berwarna oranye ini kaya akan nutrisi seperti vitamin A, vitamin C, mineral. Kamu bisa menggunakan wortel sebagai masker untuk merawat kecantikan kulit secara alami. Apa saja manfaat masker wortel untuk kecantikan wajah? 1. Membuat Kulit Tampak Glowing Kulit yang tampak cerah dan bercahaya membuat wajah terlihat lebih menarik, maka banyak produk kecantikan yang menawarkan bronzer atau shimmer untuk kesan glowing secara instan. Tapi kamu bisa mendapatkan wajah yang glowing tanpa harus pakai kosmetik. Cukup rutin menggunakan masker wortel satu minggu sekali. Wortel kaya akan antioksidan bernama beta karoten. Antioksidan ini bisa memberikan rona kekuningan pada kulit sehingga lebih cerah juga bercahaya. 2. Anti-Aging Wortel bisa meningkatkan produksi kolagen, protein untuk menjaga elastisitas kulit, yang dapat mencegah timbulnya keriput. Kandungan beta karoten dan vitamin A pada wortel berkhasiat menangkal radikal bebas untuk mencegah tandatanda penuaan seperti keriput, pigmentasi dan warna kulit yang tidak rata. 3. Melindungi Kulit dari Sinar Matahari Wortel membantu memperbaiki jaringan kulit dan memberikan perlindungan terhadap sinar matahari yang menyengat karena mengandung antioksidan dan karotenoid. Zat ini berfungsi melindungi dan meningkatkan kekebalan kulit terhadap sinar matahari. Rajin pakai masker wortel juga bisa mempercepat penyembuhan kulit yang rusak akibat terpapar matahari. 4. Perawatan Kulit Kering Kekurangan mineral dan potassium dapat mengakibatkn kulit menjadi kering. Dengan memakai masker wortel maka kamu akan terlindung dari masalah kulit kering. Wortel kaya akan potassium dan mengandung mineral yang baik untuk menjaga kulit tetap lembap dan ternutrisi. #Detik

pemakainya. ‘All-time favorite’ lainnya adalah jeans berpotongan boot-cut karena siluetnya yang cocok untuk segala ukuran kaki. “Kalau jeans cutbray, nggak semua orang cocok. Akan terlihat bagus untuk kaki yang panjang. Tapi tidak buat mereka yang berkaki besar,” kata penerima penghargaan Stylist of the Year 2017 versi Zalora itu. Untuk alas kaki, Ajeng menyebut sendal model clogs. Selain nyaman, bentuknya yang unik juga menjadi alasan kenapa sendal bertipe slipon ini patut untuk dimiliki. #Detik

B

usan a berb a h a n lateks yang memeluk tubuh tampaknya tengah tren belakangan ini. Sejumlah selebriti terlihat mengenakannya di karpet merah, sebut saja Khloe Kardashian, Kim Kardashian, Nicki Minaj, hingga Mel B. Umumnya material ketat dan mengkilap tersebut digunakan sebagai dress. Terlihat seksi dan mencuri perhatian, ahli memperingatkan agar tidak sering-sering memakainya. Dikatakan jika baju tersebut bisa mengganggu kesehatan. Baju lateks warna p i n k belakangan banyak dipilih selebriti di karpet merah. Selebriti terakhir yang tampil mengenakannya adalah Nicki Minaj di VMAs 2017. Berbeda dari seleb lainnya, ia memilih baju un

can

pinterest

an

pin tere st

tem

Gucci dengan retro-look yang jenaka dan berani, atau Chanel yang memberikan sentuhan feminin pada busana bergaya retro. Dolce & Gabbana pun tidak mau kalah dengan retro bernuansa etnik khas Italia-nya. “Fashion kan terus berevolusi. Dan saat ini, retro adalah salah satu tren yang sedang digemari,” ujar stylist ternama Ajeng Svastiari saat acara 70 Years Wrangler di Jakarta Creative Hub, Jakarta Pusat, pekan kemarin. Menurut Ajeng, ada sejumlah busana dan aksesori bergaya retro yang desainnya tak lekang oleh waktu sehingga bisa diandalkan kapan saja, terlepas dari tren yang berlaku. Jaket denim salah satunya. Mau dipadukan dengan busana kasual atau formal, jaket denim tak pernah gagal mengangkat penampila n

the s

P

erputaran roda t r e n fashion mengembalikan lagi kejayaan gaya retro untuk musim ini. Terdapat beberapa pilihan fashion item bergaya retro yang timeless untuk Anda andalkan. Apa saja? Dominasi retro-look begitu menampak di beberapa koleksi deretan rumah mode dunia untuk musim ini. Seb u t s aja

lateks versi bralet dan celana. Melihat tampilan Nicki yang mirip Barbie tersebut banyak orang mengomentari bagaimana dia bisa bergerak dengan nyaman. Komentar tersebut memang ada benarnya. Menurut ginekologis konsultan, baju ketat seperti itu dapat menyebabkan ketidaknyamanan dan gangguan kesehatan. Bahan yang tidak bisa bernapas seperti lateks bisa menimbulkan infeksi vagina dan gangguan pencernaan akibat keringat dan tekanan. “Baju ketat juga bisa berakibat pada peredaran darah di kaki dan memburuknya varises dan tampilan selulit. Baju ketat dapat menyebabkan kamu sakit setelah makan, karena perut tidak bisa membesar dan menyebabkan nyeri perut, gangguan pencernaan, dan maag,” ungkap ginekologis konsultan Tania Adib kepada Dailymail. Jika Anda memakainya di momen-momen penting yang mendebarkan, baju tersebut juga bisa memperburuk suasana hati. “Baju ketat mencegah area abdominal bernapas dan bisa memperburuk rasa cemas,” tambahnya. Untuk Anda yang ingin mencobanya, perlu mempertimbangkan efek-efek samping di atas. Mengeksplor gaya busana dengan memakai baju lateks atau ketat memang tidak dilarang. Namun hindari menggunakannya terlalu lama dan sering. Apalagi menurut pakar fashion baju tersebut sering sulit dipakai sehingga harus dibantu dengan pengaplikasian bedak tabur. Jika bisa, pilih yang masih nyaman dipakai dan materialnya bisa bernapas. #Detik


KESEHATAN

www.joglosemar.co

9

SELASA, 5 SEPTEMBER 2017

Menghindari Cedera Saat Olahraga Sangat Mudah

T

ujuan olahraga adalah supaya sehat, tapi tidak jarang malah memicu cedera serius yang bahkan membuat kualitas hidup jadi lebih buruk dibandingkan orang yang tidak pernah berolahraga. Kesalahan sepele bisa membuat olahraga jadi malapetaka, terutama karena salah postur saat mengangkat beban. Perhatikan beberapa tips berikut sebelum berolahraga. Meski terdengar klasik dan membosankan karena selalu diulangulang oleh para instruktur olahraga, anjuran untuk meluruskan punggung, memperlambat gerakan dan juga memaksimalkan gerakan bukan tanpa tujuan. Banyak cedera terjadi di pusat-pusat kebugaran hanya karena hal-hal sepele yang sering diabaikan saat olahraga. Kesalahan yang sering terjadi saat olahraga akibat menyepelekan anjuran tersebut dan akhirnya bisa memicu cedera adalah sebagai berikut seperti dikutip dari Indiavision: 1. Bergerak terlalu cepat dan menghentak Gerakan saat olahraga berbeda dengan gerakan saat lomba, jadi tidak perlu terburu-buru karena malah tidak akan mencapai hasil yang diharapkan. Serabut otot butuh gerakan yang lembut untuk mencapai kekuatan optimalnya. Jika terlalu cepat, proses ini tidak akan berhasil dan akhirnya yang didapat hanya nyeri otot. 2. Menyiksa leher saat latihan perut Saat melakukan sit up maupun crunch untuk melatih otot perut, banyak orang memosisikan telapak tangan saling terkait di belakang tengkuk. Akibatnya bukan otot perut yang bekerja, tapi otot lengan yang menarik leher mendekati kaki hingga memicu nyeri leher. Agar leher tidak cedera, biasakan untuk hanya meletakkan tangan di samping telinga, atau lebih baik biarkan tangan mengepal di depan dada. 3. Tidak seimbang saat melakukan squat Gerakan jongkok berdiri atau squat butuh keseimbangan tinggi dan kecermatan dalam mendistribusikan berat badan, karena sedikit saja kesalahan bisa memicu cedera serius. Jangan jongkok terlalu turun hingga di bawah lutut, kuncilah punggung dan kencangkan otot perut agar tidak ada sendi tubuh yang mendapat beban ekstra lalu cedera. 4. Gerakan setengah-setengah Meskipun ringan dan rasanya kurang menantang, sebaiknya jangan pernah melakukan gerakan setengah-setengah. Keuntungan untuk melakukan gerakan secara utuh adalah rentang gerakan sendi lebih luas, serta otot lebih tertarik dan pada akhirnya menghasilkan tenaga yang lebih besar. 5. Punggung terlalu melengkung Pergeseran sendi atau bantalan sendi di ruas-ruas tulang punggung bisa terjadi bila posturnya tidak betul saat mengangkat beban. Luruskan dan kunci punggung agar tidak terlalu banyak bergerak saat bagian tubuh lainnya bekerja, lalu posisikan leher dan kepala senatural mungkin jangan terlalu menengadah atau terlalu menunduk.

# Detik

Mengenal Trypophobia, Ketakutan Melihat Objek Berlubang Berbicara mengenai fobia atau ketakutan berlebih terhadap sesuatu, biasanya orang-orang memiliki satu atau dua hal umum, seperti misalnya takut akan ketinggian, laba-laba, jarum, gelap, dan masih banyak lagi. Namun kadang ada juga ketakutan yang tak biasa seperti ketika melihat lubang-lubang. Meskipun belum diakui secara resmi dalam Diagnostic and Statistical Manual of Mental Disorders (DSM-V), banyak ilmuwan dan psikolog menjaga eksistensi klinis trypophobia. Dikutip dari National Geographic, istilah trypophobia sendiri mulai populer ketika pada tahun 2009 seorang mahasiswa dari University at Albany menggunakannya dalam halaman Facebook khusus kasus anekdot. Sejak saat itu ternyata cukup banyak orang yang mengalami sehingga menarik perhatian. Studi pada tahun 2013 oleh peneliti dari University of Essex melihat sekitar 16 persen dari 286 orang dewasa bisa memiliki kondisi trypophobia. Peneliti berteori mengapa orang takut akan lubang-lubang, karena hal ini mirip dengan pola yang dimiliki hewan berbahaya sehingga secara evolusi kita berusaha menghindarinya. Namun studi terbaru yang dipublikasikan di jurnal Cognition and Emotion memiliki teori lain. Menurut Tom Kupfer, salah satu peneliti, manusia punya ketertarikan negatif kuat terhadap objek berlubang karena jijik dan takut akan penyakit. “Sudah diketahui secara luas bahwa rasa jijik membantu kita untuk menghindari penyakit dan patogen menular. Respons yang kita miliki terhadap gambar-gambar berlubang ini sepertinya merupakan respons alami kita untuk menghindari penyakit,� kata Tom seperti dikutip dari National Geographic, Senin (4/9). # Detik

maupijatcom

Hindari Pijat Urut Jika Cedera

C

edera bisa terjadi pada siapa saja dan tentu hal ini dapat mengganggu aktivitas. Tak jarang juga ketika cedera seseorang akan memilih pertolongan pertama dengan pijat urut. “Jangan diurut. Kalau diurut kan ditekantekan itu nanti makin bengkak,� ucap dr Ghuna Arioharjo Utoyo SpOT baru-baru ini. Lebih lanjut dr Ghuna mengatakan, ketika tubuh diurut dan bengkak maka hal tersebut menyebabkan cedera kembali.

Sehingga hal ini membuat penyembuhan bertambah berat. “Kasihan kan kalau cedera lagi. Padahal dalam fisioterapi juga ada yang namanya massage,� sambung dokter yang praktik di RS Hasan Sadikin Bandung ini. Kemudian ia juga mengatakan, saat dipijat urut biasanya bagian tubuh yang cedera juga akan diberikan kompres air hangat. Padahal hal tersebut justru membuat pembuluh darah melebar dan akhirnya juga memperberat penyembuhan. Nah, untuk penanganan yang

tepat dr Ghuna memberikan istilah RICE. R adalah rest atau mengistirahatkan, kemudian I adalah ice atau memberikan kompres dingin untuk mengurangi bengkak. “C itu compression itu dibalut jangan terlalu ketat. Jadi dibalut untuk mengurangi bengkak juga. Dan E adalah elevation, yaitu bagian tubuh yang cedera diangkat lebih tinggi dengan bantal atau apa,� pungkasnya. Kemudian, jika cedera terlalu sering terjadi, bisakah mempengaruhi fungsi tubuh? Menurut

dr Ghuna, sebaiknya seseorang saat beraktivitas menghindari cedera semaksimal mungkin. Nah, hal tersebut bisa dilakukan dengan melakukan latihan tubuh. “Seorang atlet selain main bola (misalnya pemain bola), dia juga harus fitnes. Latihan kan nggak cuma harus main bola,� ucapnya. Dokter Ghuna menjelaskan, fitnes dilakukan untuk memperkuat otot pada tubuhnya. Sehingga hal tersebut dapat mengurangi cedera yang bisa terjadi. Untuk mengatasi cedera

tersebut, semua tergantung pada tingkat keparahan. Jika mengalami cedera biasa, seseorang bisa hanya dengan mengonsumsi obat dan istirahat. Namun, jika cedera termasuk berat seperti terjadi robekan, maka diperlukan operasi dan rehabilitasi khusus. “Ada tiga output setelah operasi. Ada yang lebih baik, ada yang kembali seperti semula, dan ada yang berkurang keoptimalannya. Itu semua dicapai dengan melakukan rehabilitasi yang baik,� imbuh dr Ghuna. # Detik

Kecepatan Berjalan Kaki Aman Atasi Kuku Kaki Berdarah Tunjukkan Seberapa atau Lepas Sehat Jantung K

S

aat berjalan kaki santai, ada mereka yang biasa berjalan cepat dan ada juga yang sebaliknya. Dari cara berjalan ini, sebuah penelitian terbaru menemukan kaitannya dengan kebugaran seseorang dan risikonya terhadap penyakit jantung. Para periset di Universitas Leicester mengikuti lebih dari 420.000 orang selama enam tahun untuk memeriksa kecepatan berjalan normal mereka dan risiko mereka menghadapi kematian dini akibat penyakit jantung. Dilansir dari EliteDaily, Senin (4/9), peneliti menemukan bahwa mereka yang diidentifikasi sebagai pejalan kaki lambat berisiko 1,8 dan 2,4 kali lipat meninggal, karena penyakit jantung selama periode enam tahun penelitian dibandingkan dengan pejalan kaki yang cepat.

Tapi mengapa bisa demikian? Menurut hipotesis mereka, orang yang cenderung berjalan dengan kecepatan lebih memiliki tingkat kebugaran lebih dan cenderung suka olahraga daripada pejalan kaki yang lambat. Dengan hipotesis demikian, pejalan kaki cepat lebih terlindungi dari penyakitpenyakit seperti tekanan darah tinggi dan obesitas yang merupakan faktor risiko penyakit jantung. Sementara, bagi mereka yang biasa berjalan kaki lambat bisa memotivasi diri mereka untuk bergerak lebih cepat. Motivasi seperti itu bisa dilakukan juga dengan banyak berjalan kaki, seperti menghindari naik kendaraan untuk menjangkau lokasi yang dekat atau memilih menggunakan tangga daripada lift. # Detik

uku kaki bisa lepas sewaktu-waktu karena terobek atau tanpa alasan yang jelas. Masalah ini sering kali disertai kulit memar, pembengkakan, atau pendarahan yang mengganggu aktivitas. Meski hanya kuku, jangan asal-asalan mengatasinya. Dilansir dari Womenshealthmag, Senin (4/9), berikut adalah cara aman mengatasi kuku kaki yang lepas di berbagai kondisi untuk menghindari komplikasi:

1. Kuku lepas begitu saja Meredith Leigh Ward, spesialis podiatrik dari Moore Foot and Ankle Specialist di Amerika Serikat, mengatakan bahwa ketika kuku lepas begitu saja tanpa penyebab dan kondisi lainnya, kuku bisa dibiarkan begitu saja. Namun ketika sudah cukup mengganggu, jangan tarik kuku untuk mencegah trauma berikutnya. Memendekkan kuku atau membalutnya dengan plester luka adalah pilihan terbaik untuk mencegah infeksi.

tokopedianet

2. Kuku sobek Ide ini memang aneh, tapi beberapa orang melakukannya dengan harapan kuku yang robek bisa saling menyatu. Kuku yang sudah terpisah tidak akan bisa menyatu lagi dengan kuku yang masih hidup. Jika Anda terpaksa kehilangan satu kuku, kuku baru bisa kembali tumbuh dalam waktu enam minggu dan kembali utuh enam sampai sembilan bulan. 3. Kuku berdarah Ketika kuku yang robek mengalami pendarahan yang cukup mengkhawatirkan, Anda bisa melakukan pertolongan pertama dengan mengikat jari

yang menjadi lokasi kuku berdarah. Lakukan ini sampai perdarahan berkurang. Jika luka berdarah disertai rasa sakit, merendam ujung jadi di dalam air hangat akan membantu. 4. Kuku sobek dan memar Jika Anda menemukan kuku yang robek memicu memar kemerahan, rasa sakit yang tak kunjung sembuh, dengan pembengkakan kulit dan keluarnya cairan nanah berbau, itu tandanya infeksi sudah terjadi. Agar infeksi dapat tertangani dengan baik, menemui dokter adalah cara paling aman untuk mencegah infeksi semakin menyebar. # Detik

!" #

$#"% &&"% ' $"( )

!" # )

!" # *

$#"% &&"% ' $"( )

$#"% &&"% ' $"( +

)

)


OLAHRAGA

10

www.joglosemar.co

selasa, 5 September 2017

Argentina vs Venezuela

Laga Krusial La Albiceleste BUENOS AIRES—Argentina butuh kemenangan guna membuka peluang lolos langsung ke Rusia kala menjamu juru kunci Venezuela dalam lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2018. Laga akan berlangsung di Estadio Monumental Antonio Vespucio Liberti, Rabu (6/9) pukul 07. 30 WIB. Argentina saat ini berada di peringkat ke 5 klasemen sementa-

Messi

ra dengan torehan 23 poin, sama dengan Chile yang berada di peringkat ke-4. Namun, Aguero dkk masih kalah produktivitas gol atas Chili. Argentina memasukkan 15 gol dan kemasukan 14 gol. Sementara Chili menyarangkan 24 gol dan kebobolan 22 gol. Argentina harus segera memperbaiki peringkatnya tersebut jika ingin lolos langsung ke Russia. Banyak gol yang disarangkan paling

tidak bisa membantu Argentina untuk bisa naik ke klasemen empat dan lolos langsung ke Rusia. Pada laga terakhirnya, Argentina bermain imbang tanpa gol dengan Uruguay. Total, Argentina kini mengantongi 6 kemenangan, 5 kali imbang, dan 4 kalah sepanjang turnamen berlangsung. Sementara itu, bersama dengan Bolivia, Venezuela menjadi tim yang tidak lagi berpeluang lolos.

Sepanjang turnamen, Venezuela hanya menang 1 kali (5-0 atas Bolivia), imbang 4 kali dan kalah 10 kali. Dengan torehan hanya 7 poin saja Venezuela harus puas duduk di dasar klasemen sementara. Pada laga sebelumnya Venezuela bermain imbang tanpa gol melawan Kolombia berperingkat dua klasemen dalam kualifikasi Piala Dunia zona Amerika Selatan di kandang. Hasil itu sepertinya wajib

menjadi perhatian dari Argentina. Venezuela yang secara hitunghitungan tak akan bisa lolos ke Rusia, nyata-nyata dari Argentina. Melihat sejarah pertemuan dalam 15 laga terakhir, Venezuela hanya meraih satu kemenangan 1-0 , sedang Argentina menang 13 kali. Argentina mencetak ratarata 3,4 gol, sedangkan Venezuela mencetak 8 gol secara total. # Cisilia Perwita S | Antara

Dok

Keliling Gelanggang

Indonesia vs Myanmar

Garuda Muda Siap Tempur

Maria Sharapova Dok

Langkah Sharapova Terhenti

NEW YORK—Langkah Maria Sharapova di Amerika Serikat Terbuka tahun ini cuma sampai babak 16 besar. Sharapova gagal menembus perempatfinal setelah dihentikan oleh petenis Latvia, Anastasija Sevastova. Pada pertandingan di Arthur Ashe Stadium, USTA Billie Jean King National Tennis Center, New York, Senin (4/9) dinihari WIB, Sharapova tersingkir setelah bertarung tiga set. Meski merebut set pembuka, petenis cantik asal Rusia itu akhirnya kalah 7-5, 4-6, dan 2-6 dalam dua jam dan 16 menit. Kekalahan Sharapova ini tak lepas dari banyaknya kesalahan yang dia buat. Meski membukukan 42 pukulan winner, mantan petenis nomor satu dunia itu mencatat 51 unforced error dan 18 di antaranya terjadi di set penentuan. Sebaliknya, Sevastova hanya membukukan 21 pukulan winner. Namun, dia tampil lebih rapi dan hanya membuat 14 unforced error. “Set pertama sangat ketat. Hasilnya bisa saja lain. Dia bermain luar biasa di set pertama dan kedua dan saya hanya terus berjuang, mengejar setiap bola ,” ujar Sevastova di situs resmi turnamen. # Detik

YANGOON—Piala AFF U-18 segera bergulir. Timnas Indonesia akan berpartisipasi bukan cuma untuk membenahi hasil dua edisi terakhir, melainkan juga berusaha kembali jadi juara sekaligus mengasah kemampuan menuju gelaran Piala Asia tahun depan. Kota Yangon di Myanmar menjadi tempat dihelatnya turnamen itu selama 4-17 September ini. Persaingan berebut gelar juara melibatkan 11 tim yang dibagi ke dalam dua grup. Di Grup A ada Thailand, Malaysia, Timor Leste, Laos, Kamboja, dan Singapura. Sedangkan di Grup B ada tuan rumah Myanmar, Vietnam, Indonesia, Filipina, dan Brunei Darussalam. Dua tim teratas dari masing-masing grup berhak lolos ke fase gugur di semifinal pada tanggal 15 September. Partai perebutan tempat ketiga disusul laga final lantas dihelat pada

tanggal 17 September. Indonesia, tepatnya timnas Indonesia U-19 besutan Indra Sjafri, mengusung target untuk kembali jadi kampiun setelah menjuarai ajang tersebut di negeri sendiri pada tahun 2013. Saat itu timnas U-19 juga ditangani Indra Sjafri. Setelah jadi kampiun, timnas Indonesia justru tak pernah bisa melewati fase grup Piala AFF U-18; pada 2014 dan 2016, sedangkan di tahun 2015 Indonesia absen karena sedang menjalani sanksi FIFA. Ajang ini kian penting mengingat Indonesia akan menjadi tuan rumah Piala Asia U-19 pada Oktober-November 2018. Skuat Garuda Muda sendiri telah berada di Myanmar sejak hari Sabtu Sabtu (2/9) kemarin. Latihan ringan kini dilakukan menjelang laga perdana lawan tuan rumah pada hari Selasa (5/9) besok di Stadion Thuwunna Stadium.

Ajang ini kian penting mengingat Indonesia akan menjadi tuan rumah Piala Asia U-19.

“Ya hari ini kita latihan ringan saja di area hotel untuk menjaga kondisi para pemain. Pemain dalam kondisi fit serta siap tempur menghadapi Piala AFF U-18. Seperti yang saya katakan di Piala AFF ini juga sebagai persiapan menatap kualifikasi Piala Asia U-19 sekaligus kita jadi tuan rumah,” ujar Indra Sjafi melalui pesan singkatnya, Senin (4/9). Indra Sjafri mengatakan, pasukannya sudah siap meladeni Myanmar. Dia juga telah mempelajari kelebihan lawan dan siap meredam kecepatan-kecepatan sang tuan rumah.”Kami siap melawan Myanmar. Kami akan bermain seperti biasa dengan gaya kami,” ujar Indra.

Arjen Robben Detik

Selasa, 5 September INDONESIA vs Myanmar Kamis, 7 September INDONESIA vs Filipina Senin, 11 September INDONESIA vs Vietnam Rabu, 13 September INDONESIA vs Brunei Darussalam

Mantan pelatih Bali United ini menjelaskan, semua anak-anak asuhnya saat ini dalam kondisi sangat bugar. Indra juga menyatakan telah mempelajari kekuatan sang lawan dan sudah menyiapkan strategi untuk mengalahkan mereka. “ Laga pertama melawan tuan rumah saya rasa tidak masalah. Kita sudah pelajari permainan mereka dan sudah siapkan formula untuk antisipasi, terutama kecepatan mereka,” tandas Indra dalam laman PSSI.

Indra Sjafri

# Detik

Dok

Italia vs Israel

Segera Move On, Agar Tak Panik

Butuh Bantuan Lolos ke Rusia AMSTERDAM—Kemenangan atas Bulgaria berarti betul untuk Belanda. Ini menjaga harapan De Oranje untuk melangkah ke putaran final Piala Dunia tahun depan. Dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2018 Zona Eropa di Amsterdam ArenA, Minggu (3/9/2017) malam WIB kemarin, Belanda menang 3-1 lewat dua gol Davy Proepper serta satu gol tambahan Arjen Robben. Tambahan tiga poin ini membuat Belanda naik ke posisi ketiga klasemen sementara Grup A dengan perolehan 13 poin dari delapan laga. Mereka ada di bawah Swedia dan Perancis. Karena hanya dua tim yang berhak melaju dari grup, dengan juara grup lolos langsung sementara runner-up melalui play-off, maka kemenangan Belanda di partai kedelapan ini begitu berarti. Sebab Belanda dalam tekanan berat menyusul kekalahan telak 0-4 dari Perancis beberapa hari sebelumnya, yang membuat peluang lolos dari grup begitu berat. Dengan tiga poin ini maka Belanda setidaknya bisa menjaga kans lolos saat melakoni partai hidup-mati kontra Swedia bulan depan. Namun, kemenangan saja tak cukup karena Belanda harus bisa mengalahkan Swedia dengan skor besar mengingat selisih gol mereka hanya +5, sementara rivalnya itu punya +11. “Anda harus menang dan kalau bisa dengan gol sebanyak mungkin. Kami masih berpeluang lolos. Tapi Anda tidak bisa menentukan nasib sendiri. Sangat penting soal selisih gol dan bukan headto-head. Maka kami akan menghadapi laga final sebenarnya melawan Swedia ,” ujar Robben kepada NOS.# Detik

JADWAL INDONESIA DI PIALA AFF U-18

Detik

SELEBRASI—Pemain Belgia melakukan selebrasi setelah memastikan tiket ke putaran final Piala Dunia, Senin (4/9).

Belgia, Eropa Kedua Lolos ke Eropa PIRAEUS—Belgia memastikan diri lolos ke putaran final Piala Dunia 2018. Kepastian itu didapat setelah mereka menundukkan Yunani dengan skor 2-1. Kemenangan Belgia atas Yunani di Karaiskaki Stadium, Piraeus, Senin (4/9) dinihari WIB, ditentukan lewat gol-gol Jan Vertonghen pada menit ke-70 dan Romelu Lukaku pada menit ke-74. Sementara gol Yunani tercatat atas nama Zeca pada menit ke-73. Berkat kemenangan tersebut, Belgia mengumpulkan 22 poin dari delapan laga dan kini memuncaki klasemen Grup H. Tim asuhan Roberto Martinez itu unggul delapan poin atas Bosnia-Herzegovi-

na yang berada di posisi kedua. Dengan dua laga tersisa, mereka tak akan terkejar lagi. Belgia menjadi tim Eropa kedua yang lolos ke putaran final Piala Dunia 2018 setelah tuan rumah Rusia. Dengan kata lain, Belgia-lah tim Eropa pertama yang lolos dari babak kualifikasi. Kendati tampil mendominasi, Belgia nyaris kemasukan lebih dulu pada menit ke-18. Tembakan keras jarak jauh yang dilepaskan Konstantinos Stafylidis tak bisa dibendung oleh Thibaut Courtois, tapi hanya menghantam tiang gawang. Setelah babak pertama berakhir dengan skor kacamata, Vertonghen memecahkan kebuntuan pada menit

ke-70. Tendangan bek Tottenham Hotspur itu dari luar kotak penalti menggetarkan gawang Yunani yang dikawal oleh Orestis Karnezis. Namun, Yunani berhasil menyamakan skor tiga menit kemudian. Zeca menyambar umpan silang Georgios Tzavellas dari sisi kiri untuk menjebol gawang Belgia. Pada menit berikutnya, Belgia kembali membungkam publik tuan rumah. Memanfaatkan crossing dari Thomas Meunier, Lukaku menanduk si kulit bundar untuk membawa timnya memimpin 2-1. Kedudukan tersebut tak berubah hingga laga usai. Belgia pun dipastikan melangkah ke putaran final dengan dua laga tersisa. # Detik

REGGIO EMILIA—Timnas Italia bertekad untuk melupakan hasil buruk yang mereka raih pada akhir pekan lalu. Untuk itu mereka akan membidik kemenangan saat jumpa Timnas Israel di MAPEI Stadium pada hari Rabu (6/9) dini hari nanti. Gli Azzurri harus bertekuk lutut di kaki La Furia Roja dalam laga lanjutan kualifikasi Piala Dunia di Madrid, tadi malam. Dalam pertandingan itu, Italia harus mendapati gawang mereka dijebol tiga kali dengan tak satu pun balasan berhasil dilesakkan. Kekalahan itu juga membuat Timnas Italia harus berjarak tiga poin dengan peringkat pertama Spanyol. Posisi ini tidak benar-benar aman mengingat Albania membuntuti dari peringkat 3 dengan selisih 4 poin. Demi menjaga asa mereka ke Rusia, kemenangan harus diraih Gli Azzurri pada laga ini Taktik Giampeiro Ventura saat menghadapi Spanyol menjadi sorotan. Dalam pertandingan tersebut, Ventura hanya memasang dua gelandang yakni Daniele De Rossi dan Marco Verratti dalam formasi 4-2-4. Meski demikian, Ventura mengindikasikan bahwa ia tak akan mengubah formasinya. Ia yakin Italia bisa memetik

Israel vs Italia ISRAEL Glazer; Davidzada, Haim, Tzedek, Blitton; Cohen, Hemed, Kabha; Einbider, Shechter, Melikson ITALIA Buffon; Spinazzola, Barzagli, Rugani, Darmian; ElShaarawy, De Rossi, Verratti, Bernardeschi; Immobile, Belotti

Asian Handicap: 0: 2

Giampeiro Ventura Dok

Valentino Rossi Berpacu Melawan Waktu ANCONA—Valentino Rossi dipastikan absen dalam balapan MotoGP San Marino akhir pekan ini. Ia akan menjalani balapan lain dengan melawan waktu. Pmebalap Movistar Yamaha tersebut mengalami kecelakaan Motokros di hari Jumat (1/9). Hal itu membuat Rossi cedera patah tulang tibia dan fibula di kaki kanan dan harus naik meja operasi. Pada hari Sabtu (2/9) lalu Rossi sudah diberikan izin pulang dari klinik tempatnya menjalani perawatan di Ancona. Raffaelle Pascarella, dokter yang mengoperasi

Rossi, menyebutnya butuh waktu sekitar 30-40 hari untuk pulih. Dengan estimasi tersebut, The Doctor tampaknya jadi tidak bisa tampil dalam dua seri balapan yakni MotoGP San Marino di Misano pada 10 September dan MotoGP Aragon pada 24 September. Menilik situasi di papan klasemen saat ini, absen di dua balapan bisa sudah memupus asa Rossi untuk terus bersaing memperebutkan gelar juara dunia. Saat ini ia berada di peringkat keempat klasemen dengan ketinggalan 26 poin dari

pelajaran dari kekalahan ini. “Kami menjalankan proyek dan satu pertandingan tidak bisa mengubahnya. Persoalan yang mendasar adalah seperti apa kami dan ingin jadi apa kami. Ini adalah pengalaman, kami akan menganalisis apa yang bisa kami pelajari dari ini dan bagaimana kami bisa berkembang,” Ventura melanjutkan. Matteo Darmian, bek Italia pun melecut spirit teman-temannya untuk tidak terpengaruh secara psikologis dengan kekalahan dari jawara Piala Dunia 2010 tersebut. Darmian meminta skuat Italia fokus untuk menghadapi pertandinganpertandingan berikutnya untuk memastikan satu tempat di Piala Dunia 2018. “Malam ini kami melihat kekalahan ini. Kami pulang dengan kekalahan yang cukup pahit. Akan tetapi, kami harus menatap pertandingan selanjutnya,” ujar pemain yang membela Manchester United ini. # Detik | Cisilia Perwita S

pemuncak klasemen. Dapat sedikit berbeda jika, katakanlah, Rossi cuma absen di satu seri balapan. Itulah yang kabarnya sedang coba dilakukan Rossi saat ini; ia sedang berpacu dengan waktu untuk bisa kembali balapan di Aragon. “Valentino-lah yang membuat keputusan akhir. Saya cuma bertugas sebagai dokter,” kata Pascarella. # Detik

JADWAL LAGA Selasa, 5 September ¸ 17:00 Australia vs Thailand

2

¸ 17:00 Uzbekistan vs Korsel

3

¸ 17:00 Iran vs Suriah ¸ 18:30

Indonesia vs Myanmar

Rabu, 6 September

2 STREAMING

Valentino Rossi Dok

¸ 00:30 Arab Saudi vs Jepang ¸ 01:45 Italia vs Israel ¸ 01:45 Turki vs Kroasia


SAMBUNGAN

www.joglosemar.co

11

SELASA, 5 SEPTEMBER 2017

Puluhan Orang............................................................................................................................................................................................................................sambungan dari Hal 1 Kasus ini, didahului adanya laporan dari salah seorang korban bernama Joni Efendi (36) warga Perum Sanggrahan Indah Blok A4 RT 01/ RW 11, Kecamatan Grogol Sukoharjo. Joni mengaku memesan 72 ekor sapi senilai Rp 1,3 miliar. Sapi tersebut dipesan sebulan sebelum perayaan Idul Adha. Namun, pada batas waktu yang sudah ditentukan pelaku hanya mengirim 48 ekor, sedang sisanya urung dikirim. Ironisnya saat ditagih pelaku berusaha menghindar. Nomor Hp yang di berikan juga tidak aktif. Merasa ditipu, Joni melaporkan kejadian tersebut pada pihak berwajib. “Setelah menerima laporan itu kami langsung memburu pelaku. Laporan itu kan Sabtu kemarin. Nah pelaku berhasil kami bekuk di kawasan Pasar Ampel, Boyolali pada Minggu (3/9) kemarin,� ujarnya Kapolresta Surakarta AKBP Ribut Hari Wibowo, di Mapolresta Surakarta Senin (4/9).

Selain mengamankan pelaku, pihaknya mengamankan sejumlah barang bukti. Di antaranya uang tunai Rp 140 juta, dua unit HP, nota penjualan sapi, surat keterangan penduduk dari Dispendukcapil Sukoharjo dan kartu ATM BCA. AKBP Ribut Hari Wibowo mengungkapkan saat ini ada 32 korban yang melapor ke Polresta Surakarta. Padahal dari pengakuan pelaku, setidaknya ada 60 hingga 70 orang yang menjadi korbannya. Akibatnya penyembelihan hewan kurban di sejumlah masjid batal karena ulah pelaku. Padahal daging kurban sembelihan ditunggu-tunggu warga. “Ulah pelaku ini sudah merugikan sejumlah masjid dan masyarakat juga menodai perayaan idul Adha,� pungkansya. Kasatreskrim Polresta Surakarta Kompol Agus Puryadi mengungkapkan, diri hasil pemeriksaan, pelaku mengaku mencatut sebuah nama yayasan sosial di Kota Solo untuk meyakinkan calon korbannya.

Dengan cara itu, para korban terpedaya dan rela hati menyerahkan uang tunai hingga miliaran rupiah dengan janji akan dibelikan sapi kurban langsung dari petani. “Pelaku ini cukup lihai, dia mengelabui calon korbannya dengan mencatut nama yayasan sosial ternama di Solo, bahkan untuk meyakinkan pelaku mengenakan seragam dari yayasan itu,� ujar Kompol Agus Puryadi. Kompol Agus Puryadi mengaku sempat mengkonfirmsi yayasan yang dicatut. Pihak yayasan membenarkan jika pelaku memang pernah bekerja di yayasan tersebut, namun tahun 2014 lalu sudah dipecat dengan tidak hormat lantaran masalah keuangan. “Kami masih kembangkan penyelidikan kasus penipuan ini. Tidak menutup kemungkinan ini sebuah jaringan sehingga bisa saja ada tersangka lain,� pungkasnya. Sementara itu, seorang korban yang melaporkan kasus

tersebut ke Polresta Solo, Suradi (50), mengatakan, masih banyak uang sisa pembayaran sapi kurban yang belum dibayarkan Wahyu. Uang Suradi tersebut mencapai Rp 50 juta. “Ada 12 ekor sapi yang uangnya sampai sekarang tidak dibayarkan (kepada saya),� kata Suradi. Menurut dia, sebelum ini Wahyu sering membeli sapi milik warga di Pracimantoro untuk kemudian dijual lagi ke masyarakat pada Hari Raya Kurban. Terpisah, Humas Laskar Umat Islam Surakarta (LUIS) Endro Sudarsono yang mendampingi korban Joni Efendi melaporkan kasus ini ke Polrestas Surakarta mengungkapkan ada 28 ekor hewan kurban yang digelapkan tersangka. “Joni itu jemaah pengajian, dia diamanahi beberapa panitia kurban sejumlah masjid dan perorangan untuk membelikan sapi. Dia (Joni) pesan 73 sapi dan telah dibayar lunas, namun masih kurang 28 ekor belum dikirim,� ujarnya

Tipu Menantu.................................................................................................. sambungan dari Hal 1 Pengusaha asal Dukuh Candi, Ngargoyoso itu dilaporkan terkait dugaan penipuan perizinan pengelolaan usaha tambang pasir Gal C miliknya di Dukuh Candi RT 2/4, Jatirejo, Ngargoyoso. Izin penambangan lahan seluas 5 hektare yang dialihkan kepada menantu mantan Kapolda itu dengan harga kontrak Rp 250 juta itu ternyata belakangan diketahui sudah habis berlakunya. Dugaan penipuan itu dilaporkan menantu mantan Kapolda itu melalui orang kepercayaannya, Sunarto (38), asal Dukuh Glagah RT 5/2, Desa Mojorejo, Karangmalang, Sragen, ke Polsek Ngargoyoso, Senin (4/9). Karyawan PT Flash EI Wilayah Jateng itu kemarin melapor secara resmi dan ditemui langsung Kapolsek Ngargoyoso, AKP Apin Sunu Setyohadi. Di hadapan penyidik, Sunarto mengungkapkan dugaan penipuan itu bermula ketika awal Mei 2017 lalu, terlapor menawarkan kerja sama pengelolaan lahan tambang pasirnya seluas lima hektare kepada Sutrisno. Saat itu disepakati harga Rp 250 juta untuk mengambil alih pengelolaan. Harga itu masih ditambah beberapa kompensasi lain yang dituangkan dalam surat

perjanjian yang dibuat kedua belah pihak tanggal 24 Mei 2017. Dalam perjanjian bermeterai itu, intinya selama mengelola Galian C, Sutrisno juga wajib membayar kepada terlapor selaku pihak kedua sebesar Rp 200.000 untuk lahan dan Rp 120.000 untuk jalan dan Rp 100.000 untuk JM. Sebagai konsekuensinya, pihak kedua atau terlapor, sanggup mengondisikan jalan yang dilewati mobil pembawa material dari gangguan manapun. Namun setelah uang Rp 250 juta diserahkan ke terlapor, ternyata baru ketahuan jika izin pengelolaan tambang itu sudah habis. “Sempat kami minta dokumen asli perizinan tambangnya, dia bilang aslinya disimpan anaknya di rumah. Waktu itu yang diserahkan hanya kopian dan masa berlakunya tertera sampai Februari 2018. Waktu itu pimpinan kami kadung percaya karena dia (terlapor) datang dan menawarkan sangat baik,� papar Sunarto. Persoalan baru muncul ketika tiga pekan berjalan. Saat semua persiapan sudah dilakukan mulai dari pembuatan jalan untuk armada pengangkut material hingga alat berat (backhoe) didatangkan, men-

dadak lokasi penambangan itu didatangi Tim Balai Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) Jateng. Tim ESDM menyatakan bahwa izin penambangan lahan itu sudah habis dan dinyatakan ilegal. Pimpinannya makin kaget ketika diberi tahu bahwa terlapor diam-diam sudah mengambil uang jaminan reklamasi sebesar hampir Rp 200 juta untuk lahan itu ke ESDM. “Waktu itu baru tiga minggu dan mau mulai nambang. Tiba-tiba Tim ESDM datang dan menyatakan bahwa uang jaminan sudah diambil terlapor dan tambang dinyatakan illegal. Saat kami klarifikasi, terlapor mengaku merasa nggak mengambil dan tanda tangannya di bank dipalsukan. Masa bank begitu mudah menyerahkan uang ketika tanda tangan palsu. Kan sudah enggak logis,� jelasnya. Sunarto menguraikan akibat kejadian itu, pimpinannya mengalami kerugian materiil sekitar Rp 350 juta. Rinciannya Rp 250 juta uang kontrak dan Rp 100 juta biaya pembuatan jalan dan sewa alat berat yang selama sebulan tanpa bisa dioperasikan. Menurutnya, pimpinannya sebenarnya sudah menawarkan penyelesaian kekeluar-

gaan. Akan tetapi terlapor tak menunjukkan itikad baiknya dan berusaha mengulur-ulur waktu dengan hanya sanggup mengganti Rp 250 juta. Kesabaran korban akhirnya habis ketika uang tak kunjung dikembalikan namun terlapor justru menantang tidak takut jika dilaporkan ke polisi. “Kerugian Rp 350 juta itu belum kalau dihitung kerugian immateriil karena harus menghentikan banyak karyawan gara-gara tambang tidak bisa jalan. Sebenarnya sudah cukup bersabar, tapi malah menyepelekan dan menantang begitu,� tandasnya. Menanggapi laporan itu, Kapolsek Ngargoyoso, AKP Apin Sunu Setyohadi mewakili Kapolres AKBP Ade Safri Simanjuntak menyatakan menerima laporan tersebut dan akan dilakukan pendalaman terlebih dahulu. Ia juga menyatakan sudah mengetahui bahwa dua dari tiga lokasi penambangan yang dikelola terlapor memang izinnya sudah mati. “Nanti akan kami tangani. Kita dalami dan gali dulu kasusnya dulu apakah ada unsur-unsur pidananya terpenuhi atau tidak. Kalau ada unsurunsur pidananya masuk, segera kita lakukan penyelidikan secara pidana,� paparnya. #Wardoyo

Persis Solo....................................................................................................... sambungan dari Hal 1 Sementara puncak klasemen tetap jadi milik PSIS Semarang dengan 32 poin. Pelatih Persis Solo, Widyantoro mengaku bersyukur dengan keberhasilan timnya menembus babak 16 besar. Menurutnya, para pemain sudah menunjukkan perjuangan maksimal. Progres itu wajib ditingkatkan pada babak 16 besar nanti. “Perjuangan selama fase grup sungguh luar biasa. Ada beberapa pertandingan, dimana posisi kita selalu dirugikan wasit. Terima kasih kepada pemain, manajemen dan suporter yang sudah berjuang sampai akhirnya kita bisa lolos,� terang Widyantoro kepada Joglosemar usai pertandingan. Pada fase berikutnya, Laskar Sambernyawa akan kembali berjumpa PSS Sleman. Tim yang sempat jadi rival panas pada musim 2012-2014 itu berstatus pemuncak klasemen grup 3. Sementara dua wakil dari grup 1 dan 2 masih ditentukan pada laga pamungkas pekan depan. Pemuncak

klasemen grup 1 masih diperebutkan PSPS Pekanbaru, Persiraja Banda Aceh dan PSMS Medan. Sementara runner up grup 2 masih berpeluang diduduki Cilegon United dan Persita Tangerang. “Kedepan kita harus berjuang lebih keras lagi. Karena lawan-lawan yang akan kita hadapi pasti lebih berat. Soal PSS Sleman, mereka memang memiliki masa persiapan maupun komposisi pemain yang lebih baik dari kita. Tapi saya optimis hasil akhirnya kita akan lebih baik dari mereka (PSS),� lanjut pria yang pernah menukangi PSS Sleman lima musim lalu. Keberhasilan menahan imbang PSIR, yang kemudian jadi jalan ke babak 16 besar, tak lepas dari pergantian strategi pada awal pertandingan. Dalam laga yang dilanjutkan mulai menit 50 tersebut, Widyantoro menarik Egy Ardi, dengan memasukkan Rudiyana. Masuknya mantan pemain Persib Bandung tersebut membuat lini belakang PSIR

kesulitan. Deretan peluang mampu dihasilkan Persis Solo. Sementara PSIR yang hanya bermain dengan sepuluh pemain tidak pernah melakukan serangan. Bola yang didapat kerap kali langsung di buang ke pertahanan Persis Solo. Setelah 20 menit laga berjalan, gol yang dinanti Persis Solo akhirnya datang juga. Memanfaatkan bola liar hasil duel Tri Handoko dengan pemain bertahan PSIR, sepakan akrobatik Rudiyana sukses menjebol gawang PSIR yang dikawal Yogi Eko Prabowo. Selepas gol itu, barulah PSIR berani membangun serangan. Keadaan itu hampir saja dimanfaatkan Persis Solo lewat serangan balik cepat. Sayangnya, kesalahan umpan mendasar membuat skor tak berubah hingga wasit Adi Kristiawan asal Malang meniup peluit tanda laga usai. “Harus diakui kita memulai laga dengan berat. Para pemain seperti terbebani untuk mencetak gol. Tapi alhamdulillah anak-anak bisa meman-

faatkan peluang yang didapat,� jelas Widyantoro. Sementara itu, Pelatih PSIR, Hadi Surento cukup legawa dengan kegagalan timnya lolos ke babak 16 besar. Dia mengakui dengan kekuatan sepuluh pemain, ditambah tak fitnya, Muslimin dan Koko Hartanto membuat PSIR kesulitan mengimbangi permainan menyerang Persis Solo. “Koko baru tiba jam 15.00 WIB, setelah melangsungkan akad nikah di Rembang. Sementara Muslimin kita paksakan main dalam kondisi cedera. Tentu kondisinya sangat sulit untuk menahan serangan bertubi-tubi Persis Solo. Apapun hasilnya, saya tetap apresiasi perjuangan para pemain,� ucap Hadi Surento. Kedua tim akan kembali berjumpa di Stadion Manahan Solo, Senin (11/9) mendatang. Laga itu tak lagi menentukan bagi kedua tim. Meski begitu, kedua tim sama-sama menjanjikan permainan menarik dan menginginkan kemenangan.

Endro menambahkan, Wahyu tak hanya melarikan uang pembelian sapi. Ia juga melakukan dugaan penipuan berkedok investasi. Sepasang suami istri, Yusuf dan Sri Utami juga mengadu pada LUIS lantaran merasa menjadi korban investasi jual beli sapi yang dilakukan Wahyu. Wahyu menawarkan bagi hasil yang menggiurkan sebesar 40 persen dari laba penjualan. Lantaran tergiur bagi hasil, uang seratus juga diserahkan pada Wahyu.

“Menurut perjanjian harusnya tanggal sembilan Wahyu memberikan bagi hasilnya,� ujar Endro. Belum menikmati bagi hasil Wahyu dicokok Polisi. Sri Utami yang tidak tau menahu sepak terjang Wahyu turut menjadi sasaran para korban. Pasalnya rekening Sri Utami dipinjam untuk transaksi jual beli sapi. “Para korban menuding Sri Utami sebagai bendahara wahyu. Padahal rekeningnya hanya dipinjam untuk transaksi, semua uang sudah disetorkan.

Bahkan dia sendiri pesan sapi untuk sekolahnya, tapi sama juga tidak dikirim. Akhirnya terpaksa mengganti. Merasa tertekan dia dan suaminya mengadu ke LUIS,� ujar Endro Hal ini lalu turut dilaporkan LUIS bersama Joni ke Polresta Surakarta Sabtu lalu (2/9). Endro mengaku siap turut mengawal kasus ini. Pasalnya kasus ini telah merugikan banyak masjid dan umat Islam yang hendak menunaikan syariat kurban. #Arief Setiyanto | Tribunnews

Orangtua dan......................................................... sambungan dari Hal 1 Ya, ternyata hari ini (kemarin-red) adalah pembukaan pameran Museum Goes to Campus 2 UNS ( MGtC 2 UNS). Di tempat ini, pengunjung sangat dimanjakan dengan beragam koleksi dan sumber sejarah dari tiap-tiap museum. Misalnya untuk Museum Transportasi TMII menghadirkan koleksinya berupa miniatur alat transportasi. Kemudian Museum Sangiran menampilkan manusia purba dan benda-benda purbakala lainnya. Ada juga Museum Keris menyuguhkan aneka keris. Tak sedikit dari pengunjung yang berfoto dengan koleksi yang dimiliki di masingmasing museum. Di stan Museum Perumusan Naskah Proklamasi Jakarta ini contohnya, selain pengunjung boleh berfoto,mereka juga diizinkan untuk menggunakan mesin ketik lawas bersejarah yang dipamerkan. Mesin ketik ini sangat berjasa karena menjadi saksi untuk mengetik

naskah proklamasi. Mesin ketik ini berhasil menyedot perhatian pengunjung, termasuk anak-anak, karena bentuknya yang kuno dan langka. Salah satu pengunjung, Rumaisha Raihanun Aqila, siswa kelas 4 A SD Muhammadiyah Program Khusus (PK) Kottabarat ini ditemani ibundanya mengunjungi MGtC 2 UNS. Ia terlihat memberanikan dini untuk belajar mengetik langsung pada mesin ketik istimewa itu. Tak hanya itu, ia juga menyempatkan diri berfoto pada miniatur alat transportasi koleksi dari Museum Transportasi TMII. “Seru banget pamerannya. Seneng, dapat beberapa suvenir saat ke stanstan museum. Ada buku, pulpen, gantungan kunci,� kata Hanun sapaan Raihanun. Salah satu penjaga stan di Museum Sangiran, Wiwit Hermawan mengatakan, selama empat hari yaitu mulai Senin (4/9) hingga Kamis (7/9) pihaknya mengikuti MGtC 2

UNS. Melalui pameran ini, ia berharap dapat mengedukasi dan memberikan pengetahuan kepada pengunjung tentang Museum Sangiran. Dalam sambutannya saat pembukaan, Dekan Fakultas Ilmu Budaya (FIB) UNS, Prof Riyadi Santoso berharap dengan digelarnya MGtC 2 UNS ini dapat menjadi ajang untuk wisata, rekreasi serta komunikasi. “Untuk MGtC yang pertama kali digelar tahun 2016 lalu pengunjung yang datang capai 9.000 orang. Kemudian yang kedua ini kami targetkan bisa mencapai 10.000 orang pengunjung. Pameran ini gratis. Buka mulai pukul 09.00WIB18.00WIB,� katanya. Rektor UNS, Prof Ravik Karsidi ingin event tahunan MGtC ini dimasukkan dalam agenda event pariwisata di Kota Solo. “Semoga untuk ke depannya MGtC ini skalanya tidak hanya nasional namun diharapkan bisa internasional,� katanya. #

Patrialis Akbar....................................................... sambungan dari Hal 1 Setali tiga uang, kubu Patrialis Akbar pun juga mengambil sikap serupa. “Kami memanfaatkan waktu tujuh hari yang diberikan. Kami memutuskan pikir-pikir,� kata salah satu pengacara. Dalam putusannya, Nawawi menyatakan Patrialis menerima uang dari Basuki Hariman sebesar USD 10.000 lewat orang kepercayaannya, Kamaludin. Dari Basuki, uang itu mampir terlebih dahulu ke sekretarisnya, Ng Fenny. Uang tersebut oleh Patrialis dipakai untuk umrah dan main golf. Apa tujuan Basuki? Ia berharap sidang judicial review di MK menguntungkan dirinya. Sementara itu teman dekat Patrialis Akbar, Kamaludin, divonis tujuh tahun bui oleh majelis hakim tindak pidana korupsi. Kamaludin terbukti menerima suap USD 40.000 dari pengusaha Basuki Hariman.

Kamaludin terbukti menerima USD 40.000 dan Basuki Hariman yang merupakan pengusaha impor daging. Uang tersebut terkait pengurusan perkara Judicial Review UU Nomor 41 Tahun 2014 tentang Peternakan dan Kesehatan hewan di MK. Sementara itu, Basuki Hariman oleh Majelis Hakim dijatuhi hukuman tujuh tahun penjara dan Ng Fay dihukum liuma tahun penjara. Sementara itu juru bicara Mahkamah Konstitusi (MK), Fajar Laksono menyatakan MK turut prihatin dan tetap menghormati proses peradilan. “Secara institusi, Pak PA tidak ada hubungan lagi dengan MK. Tetapi secara kemanusiaan, apa pun ceritanya, Pak PA adalah bagian dari sejarah keberadaan MK. Dalam hal ini, secara institusi MK tak bisa memberi tanggapan apa-apa, ikut prihatin tentunya,� kata

Fajar, Senin (4/9). Ia menyebut MK tetap menghormati proses pengadilan yang telah memberi vonis seadil-adilnya. Ia juga berharap yang terbaik bagi Patrialis. “Apa pun hasilnya, itulah proses pengadilan yang kita percayai telah menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya dan seadil-adilnya. Mudahmudahan yang terbaik untuk Pak PA,� ungkap Fajar. Ia menyatakan kasus suap Patrialis dapat dijadikan pelajaran bagi semua pejabat peradilan, termasuk hakim konstitusi. Juga agar pejabat peradilan selalu meningkatkan kewaspadaan dalam bergaul. “Peristiwa itu menjadi pelajaran bagi semua pihak, termasuk tentu saja bagi hakim konstitusi untuk selalu menjaga integritas, kehati-hatian dalam bergaul dengan siapa pun,� ungkap Fajar. #Detik

Menanti Anak........................................................ sambungan dari Hal 1 Pengumuman tersebut disampaikan pada keterangan resmi yang diunggah di akun Twitter kediaman pasangan bergelar Duke dan Duchess of Cambridge tersebut. “Yang Terhormat Duke dan Duchess of Cambridge dengan senang hati mengabarkan bahwa Duchess of Cambridge tengah mengandung anak ketiga mereka,� begitu bunyi pernyataan tersebut. Disebutkan juga, Ratu Inggris dan keluarga sangat bahagia mendengar kabar

Nomor Taksi Solo

tersebut. Sayangnya, pihak kerajaan tak memberitahukan sudah berapa bulan usia kehamilan Kate. Pangeran William dan Kate sebelumnya telah dikaruniai dua buah hati, Pangeran George (3) dan Putri Charlotte (2). Pernyataan resmi tersebut turut menginformasikan bahwa kunjungan Kate ke Hornsey Road Children’s Centre yang seharusnya dilaksanakan hari ini terpaksa dibatalkan. Hal ini mengingat kate harus beristirahat untuk mengurangi

risiko morning sickness parah atau Hyperemesis Gravidarum yang pernah dialaminya di kedua kehamilan terduhulunya. Pekan lalu, sempat beredar kabar bahwa Kate terpaksa dilarikan ke rumah sakit Marylebone, London, karena merasa kurang enak badan. Sumber menyebutkan Kate kembali mengalami Hyperemesis Gravidarum sehingga memicu rumor kehamilan akan ketiganya. Dikutip dari Aceshowbiz, Kate diperbolehkan pulang keesokan harinya. #Detik

Kosti Solo 0271 - 856300

Bengawan 0271 - 743666

Angkasa 0271 - 781315

Solo Sentral 0271 - 728728

Gelora 0271 - 731555

Mahkota Ratu 0271 - 655666

Sakura 0271 - 851851

#Nofik Lukman Hakim

Dihajar Pakai...................................................................................................sambungan dari Hal 1 Aksi penganiayaan oleh pria paruh baya asal Dukuh Jatisari RT 5 RW IV, Desa Kalijirak, Tasikmadu itu diungkapkan oleh Kapolres Karanganyar, AKBP Ade Safri Simanjuntak, Senin (4/9). Kapolres menyampaikan, insiden tersebut terjadi pada saat persiapan pertandingan sepakbola Pekan Olahraga Antardusun (Pordus) HUT RI di lapangan sepakbola Dukuh Tangkil RT 10 RW II, Desa Kalijarak, Tasikmadu, akhir Agustus 2017 lalu. Kebetulan, korban dan anak tersangka berinisial GL (12) sama-sama satu klub SSB dan hendak tampil dalam turnamen itu. Insiden penganiayaan berlangsung sekitar pukul 15.00 WIB. Awalnya korban dan teman-temannya, termasuk anak tersangka latihan persiapan turnamen di

lapangan Dukuh Tangkil. Saat latihan, tanpa sengaja tangan korban mengayun mengenai hidung GL hingga mimisan. Oleh korban dan teman-temannya, GL batal tampil dan diantar pulang. Rupanya hal itu membuat tersangka naik pitam dan langsung menuju lapangan mencari korban. Setelah ketemu, tanpa banyak bicara tersangka langsung menghajar korban dengan menampar korban sebanyak dua kali mengenai kepala bagian samping di atas telinga. Akibat pukulan tangan tersangka yang mengenakan akik itu, kepala korban sobek sedalam 2 sentimeter dan berdarah. Tak puas melihat bocah itu berdarah, tersangka kembali memukul korban di bagian

ulu hati hingga bocah kecil itu jatuh tersungkur. Dalam kondisi berlumuran darah, korban berusaha bangkit dan pulang menaiki sepedanya. Sampai di rumah ia langsung ambruk dan muntah darah, sehingga dilarikan ke RSUD Karanganyar. “Sudah kita mintakan visum dari RSUD dan korban masih di bawah umur. Korban sempat muntah darah dan diopname selama tiga hari. Dia mengalami luka robek sedalam 2 sentimeter yang diduga akibat goresan akik yang dipakai tersangka. Tersangka dan barang bukti akik sudah kita amankan,� papar Kapolres. Akibat perbuatannya, tersangka bakal dijerat pasal berlapis. Yakni pasal 80 UU No 35/2014 tentang perlindungan anak dan pasal 351 KUHP tentang penganiayaan dengan

ancaman hukuman lebih dari 15 tahun. Sementara, tersangka berdalih dirinya terlebih dahulu dicegat saat hendak nonton bola oleh anak-anak Gunungwatu. Dia mengaku mendapat laporan bahwa ada anak yang dipukuli hingga hidungnya berdarah, lalu dirinya datang ke lapangan untuk mencari bocah pemukulnya. “Setelah di lapangan panitianya bilang itu lho orangnya. Saya tanya dia melawan, lalu saya tempeleng. Sudah, terus dibawa ke rumah sakit, dokter di puskesmas bilang enggak apa-apa dan saya bayar Rp 35.000. Setelah itu didamaikan sama Pak RT. Tiga minggu kemudian saya didatangi polisi dimintai kesaksian, malah sampai sekarang ini,� katanya. #Wardoyo

JASA

MOBIL DIJUAL SOLO

RUMAH DIJUAL

***SEDOT WC/LIMBAH*** DAFFA JAYA Tangki 2700Ltr,Bersih,Mesin Canggih,Layanan Tiap Hr 24Jam:085107928000

TOYOTA

DIJUAL RMH/TP Jl.Srigading II No.14 Turisari Mangkubumen Solo LT609m2,LB+500m2.Hub:Nurhadi 08156701402

(JS8862)- 3

LOWONGAN

DIJUAL TOYOTA DYNA Dobel’2004 (65JtNg)&Dayang Roda 3 Th 2008 (5Jt) Hub:716970 (JS8891)- 3

BUTUH KARYAWAN, 30Tahun,Single,Punya Hubungi: 0271-716970

Pria Max SIM C

(JS8892)- 3 ___________________________

DICARI KARYAWAN Laki2,Min.SMK/SMA Utk Operator Mesin,Max 35Th,Domisili DiSolo/Sukoharjo.H:085865123206* (JS8879)- 3 ___________________________

PART TIMER Konsultan Nutrisi Semua Background,Usia 18-35Th,3-4Jam/Hari Hubungi.Rani 0856.252.3933 (JS8880)- 3

MESIN JUAL POMPA Air & Pompa Artesis. Pompa Submersible Segala Merk. Hu: 0816674447 & 0271-826800

(JS8910)- 3 ___________________________

PERAWATAN TUBUH PLUTO SPA&SHIATSU,Trad Massage, Sauna, Whirlpool,Body Reflexology,Ruko Soba Square JC26/085100998568 (JS8895)- 3

PERSEWAAN MOBIL MENYEWAKAN MOBIL + Sopir 275rb/ 12Jam(Dalam Kota)Mobil Grand New Avanza Model Terbaru.Hub:081802520066*

(JS8897)- 3

KEHILANGAN STNK SPM HONDA,2016,Hitam, AD 4161AJD,An.Anis Septiyanto,Al. Sendang Rt.01/01,Sendang,Karanggede,Boyolali (JS8917)- 3 ___________________________

STNK SPM YAMAHA,2008,Biru,AD4783 JM,An.M.Soleh Arifin,Al.Candirejo Rt.09/03, Candigatak,Cepogo,Boyolali (JS8918)- 3 ___________________________

STNK KBM L Truck Dump,AD1751ED, An.Widianto,Al.Bandun Harjo Rt.05/12, Pulisen,Boyolali,Boyolali (JS8919)- 3 ___________________________

___________________________

(JS8878)- 3

IKA RENTAL (PU 125rb/10Jam)APV/Avanza/ Xenia/Pregio/Inova.Bisa Mingguan/Bulanan: 085100948433/081228038944*

(JS8885)- 3 ___________________________


12

KURS 13.348 | IHSG 5.888,21 | LOGAM MULIA 605.000

| SELASA, 5 SEPTEMBER 2017 | www.joglosemar.co

Sambut Hari Pelanggan Nasional

Perbankan Komitmen Tingkatkan Layanan SOLO—Hari Pelanggan Nasional (Harpelnas) yang jatuh pada Senin, (4/9) menjadi momen spesial bagi pelanggan secara nasional, khususnya bagi pelanggan perbankan. Harpelnas kali ini, dimanfaatkan perbankan di Solo untuk memberikan apresiasi kepada pelanggannya. Seperti yang dilakukan PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BNI). Kepala BNI Solo Agus Triyono mengatakan visi BNI menjadi lembaga keuangan yang unggul dalam layanan dan kinerja, senantiasa diterapkan oleh segenap insan BNI, dalam menjaga hubungan baik dengan nasabah sebagai stakeholder dalam memenuhi kebutuhan perbankannya. “Kami memberikan gimmick menarik berupa cokelat, hadiah menarik lainnya juga disediakan untuk nasabah yang datang atau melakukan transaksi ataupun nasabah yang melakukan pembukaan rekening,” terangnya kepada wartawan, Senin (4/9). Selain itu juga memberikan edukasi digital experience dan program istimewa kepada nasabah dengan memberikan sosialisasi penggunaan inovasi digital produk BNI seperti Uniqku dan penggunaan mobile banking BNI.

Kami memberikan gimmick menarik berupa cokelat, hadiah menarik lainnya” Agus Triyono Kepala BNI Solo

Sementara itu, Bank Jateng Solo pun memberikan pelayanan serta gimmick khusus juga di Harpelnas 2017 ini. Kepala Bank Jateng Solo Irianto mengatakan dalam perspektif Bank Jateng, kepuasan pelanggan adalah salah satu faktor yang penting terlebih bagi perusahaan yang bergerak di sektor perbankan. Bank Jateng yakin kemudahan dan kepuasan layanan adalah kunci loyalitas pelanggan. “Di hari Pelanggan Nasional ini, Bank Jateng melakukan gimmick pelayanan menggunakan pakaian tematik busana adat Jawa dan Direktur Bisnis bapak Pujiono melakukan pelayanan kepada nasabah langsung selaku teler Bank Jateng di Cabang Pembantu Manahan Surakarta,” terangnya. Senada, Bank Bukopin Cabang Solo pun memanfaatkan Harpelnas sebagai upaya lebih

Home Concert Bersama Gilang Ramadhan Studio Band di SGM SOLO—Solo Grand Mall (SGM) bekerjasama dengan satusatunya tenant dengan bisnis musik, Gilang Ramadhan Studio Band (GRSB) Solo Grand Mall menggelar sebuah Event bertajuk Home Concert bersama Gilang Ramadhan Studio Band. Event ini digelar pada Minggu, (3/9) lalu bertempat di lantai 2 SGM yang dirangkai sekaligus dengan lomba mewarnai diikuti 100 anak. A. Djoko Santoso, Branch Manager Gilang Ramadhan Studio Band SGM mengatakan untuk Home Concert sendiri diikuti 80 anak, dan kemudian diambil juara 1,2 dan 3. Dalam Home Concert tersebut peserta bisa memainkan berbagai alat musik seperti drum, keyboard, biola, gitar atau memilih vocal. “Tujuan diselenggarakannya event ini untuk melatih keberanian anak dalam mengembangkan bakat yang mereka miliki. Karena kan masing-masing anak memiliki bakat berbeda-beda. Mumpung mereka masih kecil ya sebaiknya diasah terus. Salah satunya event semacam ini bisa unjuk gigi Dan melatih keberanian. Jadi anak-anak percaya diri dengan apa yang mereka miliki, “ terang Joko. Di sisi lain, Bambang Sunarno selaku General Manager SGM dalam rilis ke Joglosemar, Senin (4/9) mengungkapkan kalau event semacam ini mampu mendongkrak pengunjung. “Selain memang minggu ini ada long weekend bertepatan dengan Idul Adha, event Home Concert ini juga sebagai salah satu penyumbang tingkat kunjungan di mal ini. Terlihat dari jumlah parkir yang full dan food court yang hampir 100 persen,” ungkapnya. # Kiki DS

Joglosemar | Garudea Prabawati

LAYANI NASABAH—Para karyawan Bank Jateng Cabang Pembantu Manahan Surakarta mengenakan busana adat saat melayani nasabah sebagai pelayanan menyambut Hari Pelanggan Nasional , Senin (4/9). yang datang bertransaksi ke Bukopin dimanjakan dengan nuansa kantor yang berbeda. Tema kita kali ini Disney jadi

memberikan pelayanan kepada nasabah.” Hari ini kita manjakan nasabah dengan konsep Customer Day. Jadi nasabah

nasabah yang datang kita berikan welcome drink beserta snack selama bertransaksi di Bukopin, “terangnya.

Banyak spot-spot unik yang dapat dibuat berfoto. Kemudian bagi nasabah pertama yang datang ataupun

nasabah yang membuka rekening baru mendapatkan gift atau sovenir cantik dari Bukopin. # Garudea Prabawati

Sambut HUT ke-27

Adira Finance Launching Undian Untukmu Sahabat SOLO—Adira Finance mengeluarkan program ‘Undian Untukmu Sahabat’ dalam rangka mengoptimalkan pelayanan serta memberikan kemudahan kepada nasabah. Program ini sekaligus digeber dalam rangka menyambut ulang tahun ke-27 Adira Finance yang jatuh pada 13 November 2017. Promo menarik ini , merupakan program undian yang ditujukan bagi good customer yang aktif selama bulan September–Desember 2017 pada kategori motor, mobil dan durable good. Launching program ini, dikatakan Kepala Cabang Adira Finance Solo, Nurgiyanto turut menjadi upaya dalam rangka memperluas pasar dengan target penyaluran pembiayaan di Surakarta lebih dari 5 persen di Surakarta. “Saat ini sektor kredit yang mendominasi di Surakarta adalah kredit motor. Market sharenya dapat mencapai 15-

16 persen di Surakarta. Walaupun evaluasi di semester pertama kemarin kredit motor turun hingga 4 persen lebih rendah dibandingkan dengan semester pertama tahun lalu, namun kami optimis di semester dua akan lebih baik dan naik dibandingkan periode sama tahun lalu,” ujarnya kepada Joglosemar, Senin (4/9). Saat ini imbuh Nurgiyanto, Adira Finance, sudah memiliki 26.000 nasabah aktif yang tersebar di Surakarta, dan harapannya terus bertambah. Salah satu upayanya dengan menggelar Undian Untukmu Sahabat tersebut. Melalui program ini, para pelanggan berkesempatan untuk mendapatkan hadiah undian menarik berupa 1 unit mobil SUV Sport, 1 unit MPV Sport, 7 unit motor dan ratusan TV serta smartphone. Nasabah mulai bulan September - Desember 2017 ini akan terhitung kepemilikan poin, mobil 4 poin, motor 3 poin,

dan elektronik 1 poin. Sementara itu Deputy Director Adira Finance Pusat Andy Sutanto mengatakan penurunan kredit motor di semester pertama ini lebih rendah dari semester pertama tahun lalu, capai 4 persen. “Motor masih mendominasi kredit nasabah. Di bulan sebelumnya saat Lebaran 2017 peningkatan kredit hingga 30 persen, bulan Mei 2017 peningkatan hingga 8 persen,” tuturnya. Maka diharapkan dengan adanya program ini akan meningkat di semester kedua nanti. Secara nasional, hingga akhir tahun, lanjut Andy, Adira Finance menargetkan pertumbuhan penyaluran kredit sekitar 5 persen. Selain program khusus Undian Untukmu Sahabat, Adira Finance menghadirkan dua produk baru bagi para pelanggan, yakni Motoplus dan Adira Finance Expo (ADEX). Motoplus me-

Joglosemar- Insan Dipo Ferdias

PROGRAM UNDIAN UNTUKMU SAHABAT—Karyawan Adira Finance tengah melayani customer di kantor setempat, Solo Baru, Sukoharjo, Senin (4/9). Adira Finance meluncurkan program Undian ''Untukmu Sahabat'' yang di persembahkan untuk loyalitas konsumen. rupakan program bagi konsumen Motor Baru, yang belum pernah mengajukan kredit di Adira Finance sebelumnya. Namun, calon pelanggan memiliki sejarah pembayaran yang baik dan tepat waktu

sesuai jatuh tempo selama 6 bulan. Melalui program ini, para pelanggan akan mendapatkan penawaran untuk mengajukan pembiayaan produk Durable di Adira Finance. # Garudea Prabawati

Asuransi JAGADIRI Manjakan Nasabah Lewat Kado Ekstra

Dok. Jagadiri

FOTO BERSAMA—Direktur Utama PT Central Asia Financial (CAF), Reginald J. Hamdani berfoto bersama peserta Car Free Day dan tim JAGADIRI, di Alam Sutera pada Minggu (3/9).

TANGERANG—Asuransi JAGADIRI menggelar ragam kegiatan yang dimeriahkan seluruh karyawan pada Minggu (3/9) lalu bertempat di Car Free Day, di Alam Sutera. Kegiatan ini sekaligus menyambut Hari Pelanggan Nasional yang jatuh, Senin (4/9). Dalam kegiatan yang diisi dengan jalan bersama tersebut, para karyawan turut serta membagi-bagikan air mineral dan roti kepada peserta Car Free Day (CFD) lainnya. JAGADIRI juga membuka booth yang diisi dengan cek BMI gratis dan activation games serta menyediakan ratusan e-voucher Tokopedia, Chatime dan Alfamart yang bekerja sama dengan TADA Network untuk dibagikan kepada pengunjung CFD. Direktur Utama PT Central Asia Financial (CAF), Reginald J. Hamdani mengatakan, Hari Pelanggan Nasional adalah momentum yang tepat bagi JAGADIRI untuk memberikan apresiasi, lebih memahami aspirasi dan membe-

rikan solusi layanan tepat bagi nasabah. ‘Seluruh rangkaian program yang kami suguhkan hari ini menjadi wujud penghargaan atas loyalitas dan peran positif nasabah kami dalam membangun cerita dan pengalaman yang indah bersama JAGADIRI selama 2 tahun lamanya sejak diluncurkan pada 2015,” tandasnya. Ditambahkan Amanda Marketing Communication PT Central Asia Financial dalam rilis ke Joglosemar, Senin (4/9), masih dalam Hari Pelanggan Nasional yang spesial ini, JAGADIRI juga akan memberikan bonus kepada nasabah selama bulan September. JAGADIRI akan memberikan kado spesial berupa double claim kepada seluruh tertanggung yang memiliki produk dengan fasilitas rawat inap antara lain Jaga Sehat Keluarga (JSK), Jaga Sehat Plus (JSP) dan Jaga Sehat DBD (JS DBD) menggunakan sistem cashless khusus pada Hari Pelanggan Nasional ini.

Selain itu, seluruh nasabah yang melakukan klaim secara cashless pada periode tanggal 4 – 8 September 2017 berhak menikmati program eksklusif Happy Claim Greeting dari JAGADIRI. Mereka akan menerima emphaty message dan hampers. Nasabah JAGADIRI juga berkesempatan lebih besar mendapatkan kuota nonton gratis di bulan September. JAGADIRI menambahkan kuota 200 tiket untuk 100 Nasabah yang terpilih (1 nasabah mendapatkan 2 tiket). “JAGADIRI juga akan memilih tiga nasabah untuk menerima kejutan khusus melalui program Mistery Call. Tim Manajemen JAGADIRI akan berperan sebagai Customer Service dan menghubungi langsung tiga nasabah terpilih untuk menyampaikan Selamat Hari Pelanggan Nasional sekaligus berterima kasih atas kesetiaan mereka menjadi Nasabah JAGADIRI,”terangnya. # Kiki DS


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.