E paper 07 desember 2016

Page 1

Pric

Rp e: 3.0 00, -

si Joglo

Ayo Membangun Daerah Ayo

JERNIH - BERNILAI

www.joglosemar.co Terbit 20 Halaman

RABU LEGI, 7 DESEMBER 2016 Affsuzukicup | Antara | Widodo S. Jusuf

LEG KEDUA—Alfred Riedl (kanan) berbincang dengan Nguyen Huu Thang usai jumpa pers di Hanoi, Vietnam, Selasa (6/12).

Vietnam Bakal Kawal Ketat Boaz JAKARTA—Kapten Timnas Indonesia, Boaz Solossa bakal mendapatkan pengawalan khusus dari pemain Vietnam pada semifinal kedua Piala AFF 2016

VS

VIETNAM

Stefano Lilipaly

4-4-2

Nguyen Huu Thang

Luat Thanh

4-4-2 4

Hoan

Muchlis

Vinh

Truong Thinh

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 1

Alfred Riedl

Andik

Van Trung

kemenangan 2-1 di kandang. Untuk lolos ke final Piala AFF, Tim Garuda hanya butuh minimal hasil imbang. Sementara Vietnam hanya butuh menang 1-0.

INDONESIA

Hai

Manh

Nguyen Van Quyet

di Stadion My Dinh Hanoi, Vietnam, Rabu (7/12) malam. Pemain Persipura ini dinilai sebagai kunci permainan timnas Merah Putih. Indonesia punya modal bagus jelang laga ini yakni

Quyet

Abduh Hansamu Bayu Lilipaly

Meiga

Manahati Benny Pora

Boaz

Rabu (7/12) ·19.00 WIB

Botoh Tak Terbendung

Ana Fitri Yanti

Berprofesi dan Belajar

Pilkades Serentak, Aparat Tak Berdaya

S

udah menjadi kodratnya jika seorang wanita memiliki naluri keibuan. Sebab itu pula, ketika seorang perempuan melihat anak kecil akan timbul keinginan untuk menyentuh dan menggendongnya.

SRAGEN—Kekhawatiran masuknya botoh (petaruh) dalam ajang pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak di 19 desa, Selasa (6/12), akhirnya benarbenar terjadi. Sejumlah kader, saksi, warga, hingga pelaku botoh sendiri mengakui bahwa ajang Pilkades serentak di Sragen kemarin banyak disusupi oleh

 Berlanjut

botoh. Maraknya botoh itu juga diperkuat dengan hasil di beberapa Pilkades yang ternyata berbalik dari perhitungan awal. Berdasarkan pantauan Joglosemar, kehadiran botoh sudah tercium sejak H-3, namun gerak mereka semakin frontal pada H-1 hingga pagi hari menjelang pencoblosan kemarin.

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 1

Gilirejo Baru, Miri HARTONO: 903, Paimin: 813

Gabugan, Tanon LOSO SUNARTO: 1.714, Gunadi: 985

Kalangan, Gemolong SUPARNO: 1.638, Sehadi: 476

Pursowuman, Sidoharjo PARDI: 2.313, Joko Sambodo: 2.030

Banyurip, Sambungmacan SUWARNO: 1.308 Kisworo: 853

Karangpelem, Kedawung SUWANTO: 1.399, Sunardi: 1.058, Suwarso: 643

Gesi, Gesi SUYOTO: 1.287, Winarno: 499

Gedongan, Plupuh MARYANTO: 1.903, Paiman: 151, Krusinah: 880

Keden, Kalijambe Samuji: 1.118, SUPRIYANTO: 1.300 Plosorejo, Gondang Suwarto: 968, SUKAMTO: 1.218

Sambirejo, Sambirejo SUPARJO: 2.047, Gunawan 649, Suratno: 598

Jirapan, Masaran SINDU PRAPTOMO: 1.957, Setyo Widodo: 747, Ujiyono: 991

Jambanan, Sidoharjo SUGINO WELLY: 1.754, Wagimin: 1.237

Denanyar, Tangen RUBOKO: 1.209, Sunardi: 45, Wiwik Wijayanti: 576, Iskandar: 56

Dawung, Jenar Aris Dudaryanto: 1.784, Suyamto: 484, Mu'alif Yusuf: 117, Suhadi: 409

BILIK

Sumberejo, Mondokan SENTOT NUGROHO: 1.100, Parlan: 957

1

ti

ke Hal 11 Kol 5

Hasil Pilkades di Sragen Sidokerto, Plupuh UNTUNG: 1.573, Suharti: 153

Plumbon, Sambungmacan TOTOK ARIBOWO: 1.407, Joko Widodo: 615, Adi Sunarto: 1.322 Pilang, Masaran SUKISNO: 1.784, Suwanto: 510, Ahmad Markum: 1.138

Murnia

Sumber: Kodim 0725 Sragen

Joglos e

mar |

Jasad Daliyem Terkubur 2,5 Meter di Dasar Sungai Pencarian Korban Longsor Dihentikan

KARANGANYAR—Penantian panjang keluarga korban longsor Bulurejo, Karangpandan, Karanganyar akhirnya menemui titik akhir. Upaya

keras tim relawan gabungan akhirnya membuahkan hasil dengan ditemukannya jenazah korban, Mbah Darmo Daliyem (70).

Meski sudah berlangsung delapan hari, namun para relawan masih memiliki keterpanggilan untuk menemukan jenazah korban. Mereka pun

 SISWA TUNA RUNGU JUARAI LOMBA MENULIS NASIONAL

Raka Tak Pernah Putus Asa Memiliki kekurangan tidak lantas membuat seseorang patah semangat. Sebaliknya, kekurangan bisa menjadi pelecut semangat untuk bangkit Dwi Hastuti

R

aka Nur Mujahid nama lengkapnya. Ia merupakan siswa kelas XI IPS Sekolah Menengah (SM) Al Firdaus. Karena menderita tuna rungu, Raka sempat minder saat pertama kali masuk sekolah. Meski begitu, Raka tak putus asa dengan kondisinya. Sebelum masuk ke SM Al Firdaus, Raka me-

Hallo likes facebook: JOGLOSEMAR follow twitter: @joglosemarnews email harianjoglosemar@gmail.com

hotline pelanggan 0271-5866334 hotline khusus: 081226042369

nempuh studi di Sekolah Luar Biasa (SLB) di Wonosobo. Raka memilih untuk melanjutkan Sekolah Menengah Pertama (SMP) di SM Al Firdaus, karena merupakan sekolah inklusi. Masuk di SM Al Firdaus di kelas VII, Raka tidak langsung bisa beradaptasi. “Saya merasa tuli sendiri, sulit berkomunikasi de-

Iki Lho!

ngan teman dan juga sulit bergaul dan saya merasa malu pertama kali masuk sekolah,” kenang Raka yang didampingi oleh gurunya saat ditemui Joglosemar di SM Al Firdaus, Selasa (6/12). Di hari keduanya, Raka mulai bisa berbaur dengan temannya.

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 5

Joglosemar | Dwi Hastuti

BERPRESTASI—Siswa Sekolah Menengah (SM) Al Firdaus, Raka Nur Mujahid berhasil meraih Juara 1 Lomba Menulis Nasional, Selasa (6/12).

Lukisan Pasir Raksasa

B

agi anda yang hobi tamasya ke pantai, tentunya sangat sering membuat bangunan maupun lukisan dari pasir. Dikutip dari anibeetv, di Kota Kanonji, Jepang terdapat sebuah lukisan pasir raksasa yang dikenal dengan nama Zenigata Sunae. Lukisan raksasa yang berwujud koin tersebut akan lebih menarik jika anda mengunjunginya saat malam agar lukisan terlihat menyala dan menawan.  Yuhan Perdana aplikasi: joglosemar.co

meminta koordinator tim untuk melakukan perpanjangan waktu operasi pencarian.

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 1


HUKUM & KRIMINAL

2 www.joglosemar.co

RABU, 7 DESEMBER 2016

Sindikat Perampok Truk di Pantura Digulung BATANG—Polres Batang melalui operasi rutin membekuk sindikat perampok truk lintas provinsi yang beroperasi di jalur Pantura serta mengamankan sebuah truk Hino BE 9279 FA. Kapolres Batang AKBP Joko Setiono mengatakan, komplotan rampok itu mengincar truk barang yang melintasi di sepanjang jalur Pantura, Brebes hingga Semarang. “Sindikat perampok ini diduga beranggotakan enam orang. Akan tetapi, kami menangkap tiga tersangka,” katanya, Selasa (6/12). Para tersangka yang ditangkap yaitu Ardiansyah alias Andi (22) dan Syahril Saputra alias Buyung (65), keduanya warga Sukamandi, Jawa Barat, serta Pandi alias Bobi (32), warga Kecamatan Patokbesi, Subang, Jawa Barat. Ia yang didampingi Kasat Reskrim AKP Suhadi mengatakan, terbongkarnya kasus ini berkat kerja sama dengan Tim Opsnal Polres Subang. Tersangka Syahril Saputra alias Buyung diringkus polisi saat bersembunyi di sebuah rumah kontrakan di Karawang dan Ardiansyah di Sukamandi, serta Pandi di rumahnya. “Adapun modus kejahatan yang dilakukan oleh para tersangka dengan membius sopir,” katanya. Ia mengatakan, berdasarkan pengakuan tersangka Bobi, dirinya sudah dua kali melakukan pencurian kendaraan. “Selain melakukan perampokan truk di Batang, tersangka juga menjalani kejahatan yang sama di wilayah Kabupaten Pati dan hasil kejahatan dijual di Palembang,” ungkapnya. Ia mengatakan, saat ini Polres masih mengejar tiga pelaku lainnya karena identitas pelaku sudah diketahui. “Akibat tindak kejahatannya, ketiga tersangka akan dijerat pasal 365, 363 KUHP,” pungkasnya.  Antara

Dicurigai Teroris, 11 Sales Diperiksa MEDAN—Sebanyak 11 orang sales dari Lampung diamankan polisi di Kabupaten Toba Samosir (Tobasa) Sumatera Utara. Mereka diamankan karena sempat dicurigai teroris oleh warga. “Jadi kecurigaan warga sekitar tempat kontrakan warga Lampung disebabkan perkataan dari oknum yang tidak bertanggung jawab bahwa mereka adalah teroris yang melarikan diri dari Siborong-borong,” ujar Kabid Humas Polda Sumatera Utara Kombes Pol Rina Sari Ginting, Selasa (6/12). Ke 11 orang yang sempat dicurigai sebagai teroris itu adalah S (42), J (48), Z (49), E (21), FI (17), S (22), DS (30), DI (29), AR (24), AA (23), dan W (28). Tapi berdasarkan hasil pemeriksaan polisi, ke 11 orang tersebut sama sekali tidak terkait kegiatan terorisme seperti isu yang sengaja diembuskan. “Dari hasil interogasi dan wawancara yang dilakukan oleh Satuan Intelkam Polres Tobasa dan koordinasi dengan Densus 88, sampai saat ini belum dapat ditemukan bukti keterlibatan mereka dalam jaringan teroris,” tegas Rina. Ke 11 orang dibawa polisi sekitar pukul 23.00 WIB, Senin (5/12). Mereka diketahui pernah mengontrak rumah di Siborong-borong, Tapanuli Utara. Mereka kemudian mengontrak sebuah rumah di Tobasa selama satu bulan dengan sepengetahuan kepala lingkungan setempat. “Mereka bekerja sebagai sales dan mekanik dari UD Tabet Jaya yang bergerak di bidang alat-alat rumah, pengaman kompor, dan penghemat kompor yang berkantor di Jalan Raya Raden Intan, Desa Negeri Jaya, Kecamatan Talang Padang, Kabupaten Tangga Mus, Lampung,” terang Rina. Saat berada di Tobasa, ke 11 orang tersebut menggunakan satu mobil dan enam sepeda motor untuk menawarkan produk dagangan mereka. Mereka juga membuat peta lokasi untuk memudahkan kerja. “Untuk melancarkan kerja, mereka membuat peta lokasi agar tidak terjadi kesalahan di lapangan,” sambungnya. Polisi sudah melakukan konfirmasi ke pimpinan UD Tabet Jaya. Ke 11 orang tersebut dipastikan bekerja sebagai sales dengan dibekali surat tugas.  Detik

Antara | Indrianto Eko Suwarso

RAZIA PREMAN-Polisi menghadirkan puluhan preman yang terjaring razia berikut barang bukti miras di Mapolresta Depok, Jawa Barat, Selasa (6/12). Polresta Depok berhasil mengamankan 49 preman pelaku kejahatan jalanan di wilayah Kota Depok dengan barang bukti ratusan botol miras dan uang tunai hasil pencurian dengan kekerasan sebesar Rp 24 juta.

Ketagihan Sabu, Siswa SMP Ditangkap Polisi SOLO—Peredaran narkoba di Kota Solo sudah masuk ke kalangan pelajar SMP. Polsek Serengan baru-baru ini meringkus seorang siswa SMP berinisial FN (15) yang kedapatan membawa narkoba jenis sabu. FN yang merupakan warga Sudiroprajan, Jebres, Solo diringkus bersama seorang rekannya bernama Adrian Aji Utomo (19), tetangga FN. Dari penangkapan kedua pelaku, petugas mengamankan satu paket sabu, satu unit handphone Blackberry, satu unit handphone Samsung, dan satu unit sepeda motor Yamaha Mio J bernopol AD 4630 TU. Kanit Reskrim Polsek Serengan AKP Drajad Sumarsono mengatakan, FN alias AS ini tertangkap di kawasan parkir Matahari Singosaren pada akhir pekan lalu. “FN sudah empat kali mengonsumsi sabu,” katanya saat gelar perkara di Mapolsek, Selasa (6/12). Dijelaskannya, saat dilakukan

FN diiming-imingi bahwa mengisab sabu akan menambah kejantanan laki-laki serta bisa merasakan sensasi yang luar biasa. pemeriksaan, FN mengaku mengenal sabu dari tetangganya berinisial B. Kala pertama kali mencoba sabu, FN diiming-imingi bahwa mengisab sabu akan menambah kejantanan laki-laki serta bisa merasakan sensasi yang luar biasa. “FN akhirnya tergiur mengisab barang haram tersebut,” imbuhnya. Sementara, FN mengaku telah menggunakan sabu sebanyak empat kali bersama B. Namun ia belum pernah membeli sabu, karena selalu dikasih oleh B. “Saya tidak pernah beli, diberi oleh B.

Ngisap-nya juga bersama-sama B. Dia yang memiliki alat isabnya,” terang FN. Kapolsek Serengan Kompol Giyono menambahkan, FN yang sudah ketagihan akhirnya membeli sabu sendiri. Namun saat bertransaksi gerak-geriknya terendus polisi. Ia pun ditangkap dengan barang bukti satu paket sabu. “Pada saat akan mengambil paket sabu dari seseorang yang kini masih buron, FN langsung kita tangkap,” kata Kapolsek. Kini, FN terancam tidak bisa mengikuti ujian akhir semester (UAS) semester ganjil. FN yang duduk di bangku kelas IX salah satu SMP swasta di Solo ini harus menjalani proses hukum dan ditahan di Polsek Serengan. Namun ia bakal diupayakan bisa ikut ujian susulan. “Pelaku dijerat pasal 112 ayat (1) dan pasal 114 ayat (1) dengan ancaman hukuman lima tahun penjara,” pungkas Kapolsek.  Satria Utama

Unggah Foto Salat di Atas Motor, 6 Remaja Diciduk Polisi JEPARA—Enam remaja tanggung di Jepara terpaksa berurusan dengan polisi gara-gara aksi iseng. Salah satu dari mereka berpose sedang melakukan ibadah salat di atas motor. Foto tersebut kemudian diunggah di Facebook. Dari situlah foto ini kemudian ramai dibahas. Foto yang berpotensi memicu keresahan masyarakat itu diposting salah satu remaja berinisial KM, Senin (5/12). Tidak berapa lama, foto itu diposting ulang banyak orang dengan caption yang menunjukkan keresahan pada aksi mereka. Wajah mereka pun viral menghiasi berbagai grup Facebook. Kepolisian pun bertindak cepat melakukan antisipasi. Berbekal foto yang tersebar di

Facebook, anggota Polres Jepara mencari tahu siapa saja para remaja itu. Setelah dilakukan penyelidikan, akhirnya didapati identitas remaja yang berpose sebagai imam. “Kami temukan enam remaja. Kita datangi rumahnya,” kata Kapolres Jepara AKBP Samsu Arifin, Selasa (6/12). Kasat Reskrim Polres Jepara AKP Suwarsono menambahkan, ia dan anggotanya pada Senin malam mendatangi rumah remaja berinisial KM dan meminta lima remaja lainnya untuk berkumpul. “Mereka itu satu sekolahan, satu kampung juga. Ketemu satu, terus saya minta kumpul di salah satu rumah. Orangtua mereka kaget,” tandas Suwarsono.

Para remaja tanggung tersebut adalah KM (15), MA (16), MJ (15), MS (15), RK (16), dan DC (16). Mereka kemudian dimintai keterangan di Mapolres Jepara dan dilakukan apel serta pembinaan. Kepada polisi, mereka mengaku hanya gaya-gayaan dan agar terkenal. Namun mereka mengakui tidak bermaksud melecehkan agama Islam yang sebenarnya juga mereka anut itu. “Mereka mengaku hanya iseng, ingin foto dan terkenal. Mereka bilang tidak tahu dampak perbuatan mereka. Masih kecil-kecil mereka, ditanya jawabannya polos,” tandasnya. Foto tersebut mereka ambil sepekan lalu setelah berwisata di Pantai Kartini Jepara.  Detik

Dua Polsek Sita Belasan Liter Ciu SRAGEN—Di tengah pengamanan gelaran Pilkades, sejumlah Polsek masih menyempatkan untuk melakukan operasi penyakit masyarakat (pekat) dengan sasaran minuman keras (miras), Selasa (6/12). Hasilnya, dari Polsek Sragen Kota dan Karangmalang diamankan belasan botol miras jenis ciu siap edar. Berdasarkan data di Mapolres Sragen, operasi di Sragen Kota digelar mulai pukul 11.30 WIB dengan sasaran sejumlah warung yang dicurigai menjual miras. Hasilnya, tim Polsek Sragen Kota berhasil mengamankan enam botol ciu ukuran 600 mililiter. Ciu itu diamankan dari sebuah warung milik Nur alias Suwung (43), warga Dukuh Cumpleng RT 7 RW XII, Desa Tangkil, Sragen. Barang bukti ciu tersebut kemudian diamankan di Mapolsek Sragen Kota. Sedangkan pemiliknya digiring untuk dilakukan pembinaan sembari membuat pernyataan tidak mengulangi menjual miras lagi. Pada saat bersamaan, Polsek Karangmalang juga melakukan operasi serupa. Operasi dipimpin oleh Kapolsek AKP Agus Irianto dengan tim dari Unit

Reskrim Polsek setempat. Operasi dilakukan dengan menyisir sejumlah kios dan warung di wilayah Karangmalang yang diduga masih menjual miras. Dari hasil penyisiran, petugas mendapati ciu di Kampung Dong Gong RT 27 RW IV, Kelurahan Plumbungan, Kecamatan Karangmalang. Selain itu, petugas juga mengamankan enam botol ciu dari warung milik Choiri (26), warga Kampung Candi Baru RT 35 RW XI, Kelurahan Pumbungan. Kapolres Sragen AKBP Cahyo Widiarso melalui Kasubag Humas AKP Saptiwi menyampaikan, semua barang bukti miras yang didapat langsung diamankan di Mapolsek untuk kepentingan pemeriksaan lebih lanjut. Sedangkan penjualnya diminta membuat surat pernyataan tidak mengulangi lagi. “Operasi ini rutin dilakukan untuk menciptakan kondusivitas wilayah dan menekan peredaran miras di wilayah Sragen. Kami juga mengimbau kepada masyarakat untuk proaktif melaporkan apabila ada penjualan miras dan sebisa mungkin menghindari konsumsi miras,” tandasnya.  Wardoyo

Joglosemar | Wardoyo

SITA CIU—Kapolsek Karangmalang AKP Agus Irianto (kiri) didampingi Wakapolsek saat memeriksa ciu hasil sitaan dari sebuah operasi, Selasa (6/12).

Eksekusi Mati Gelombang IV Dalam Waktu Dekat JAKARTA—Kejaksaan Agung (Kejagung) akan menggelar pelaksanaan eksekusi mati gelombang IV dalam waktu dekat. Jaksa Agung HM Prasetyo mengatakan, mereka yang akan dieksekusi mati di gelombang IV mayoritas penjahat narkoba. “Kalau ini kan kita masih prioritaskan

narkoba ya, itu dulu yang kita prioritaskan,” ujar Prasetyo usai rapat dengan Komisi III di Gedung DPR, Jalan Gatot Subroto, Jakarta, Selasa (6/12). Namun Prasetyo tidak mau menjelaskan kapan akan dilaksanakan eksekusi mati gelombang IV. Dia mengatakan, pelaksanaan eksekusi mati gelom-

bang IV akan dilakukan pada waktu yang tepat. “Ya ada lah nanti. Pada saat yang tepat semuanya sudah oke. Ya kita laksanakan,” ujarnya. “Tahun ini Pak?” tanya wartawan ke Prasetyo. “Saya sudah katakan bahwa eksekusi mati ini bukan hal yang menyenangkan.

Siapa yang senang sih? Ya kan? Harus kita lakukan untuk kelancaran berbangsa dan bernegara ini,” ucapnya. Dalam dua tahun belakangan ini, Kejagung telah melaksanakan tiga kali eksekusi mati. Semua yang dieksekusi adalah para penjahat narkoba, baik dari Indonesia ataupun luar negeri.  Detik

Terpidana Mati Gelombang I

Terpidana Mati Gelombang II

Terpidana Mati Gelombang III

- Marco Archer Cardoso Mareira

- Andrew Chan (Australia)

- Freddy Budiman (Indonesia)

(Brasil)

- Myuran Sukumaran (Australia)

- Michael Titus Igweh (Nigeria)

- Daniel Enemua (Nigeria)

- Martin Anderson (Ghana)

- Humprey Ejike (Nigeria)

- Ang Kim Soe (Belanda)

- Raheem Agbaje Salami (Cordova)

- Gajetan Acena Seck Osmane

- Namaona Dennis (Malawi)

- Rodrigo Gularte (Brasil)

(Afrika Selatan)

- Rani Andriani/Melisa Aprilia (Indonesia)

- Sylvester Obiekwe Nwolise (Nigeria)

- Tran Thi Hanh (Vietnam)

- Okwudili Oyatanze (Nigeria) - Zainal Abidin (Indonesia)

Sumber: Detik


rabu, 7 DESEMBER 2016

Narkoba di Lapas Klaten

Kurir Paket Barang Dilarang Masuk

KLATEN—Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Klaten memperketat pengawasan pengunjung pascaterbongkarnya peredaran Narkoba yang melibatkan enam Narapidana (Napi). Bahkan rumah tahanan itu melarang segala bentuk barang yang masuk ke dalam melalui kiriman paket pos dengan kurir. Hal itu diungkapkan oleh Kasi Pembinaan Anak Didik dan Kegiatan Kerja (Binadik dan Giatja) Lapas Kelas IIB Klaten, Eko Bekti Susanto, Selasa (6/12). Dia mengatakan saat ini pengawasan kepada para pengunjung lapas lebih diperketat. Salah satunya dengan melakukan pemeriksaan pertama terhadap pengunjung di gerbang pertama. “Di tahap ini, kami akan melakukan pemeriksaan umum berupa pemeriksaan surat kunjungan, identitas pengunjung, hingga barang bawaan. Seperti pemeriksaan pada umumnya,” kata Eko, Selasa (6/12). Usai melalui pemeriksaan pertama, pengunjung akan dipersilakan masuk ke ruang kunjungan. Menurutnya di ruang tersebut, pengunjung akan diminta untuk membuka seluruh barang bawaannya sehingga petugas dapat memeriksa lebih mendetail terhadap bawaan pengunjung. “Pada tahap ini petugas akan memastikan tidak ada barang-barang terlarang yang akan diselundupkan lewat barang bawaan pengunjung. Pemeriksaan yang dilakukan akan lebih detail dari tahap screening sebelumnya,” ungkapnya. Pengawasan barang selundupan masih akan dilanjutkan dengan memeriksa tahanan yang baru saja menerima kunjungan. Sesampainya di sel, petugas akan kembali melakukan penggeledahan barang bawaan yang diterima tahanan. “Petugas jaga akan memeriksa barang yang dibawa dari ruang besuk setelah sampai di sel. Sehingga bila ada barang terlarang yang lolos dari pemeriksaan sebelum kunjungan, diharapkan dapat diketahui pada tahap ini,” kata dia. Eko menjelaskan pemeriksaan tersebut sejatinya telah menjadi Standar Operasional Prosedur (SOP) yang diterapkan Lapas Klaten. Namun dengan masih ditemukannya barang-barang terlarang terutama narkoba itu, maka peraturan tersebut akan lebih diperketat. Termasuk melarang pengiriman paket pos untuk tahanan melalui jasa kurir lantaran sulit dideteksi isinya. “Upaya penyelundupan terus terjadi, karena itu kami terus meningkatkan kewaspadaan agar aksi-aksi serupa dapat digagalkan,” kata dia. Sementara itu, kondisi pengawasan lingkungan lapas masih belum memadahi bila dibandingkan dengan jumlah tahanan yang ada. Dari total 322 tahanan, hanya ada 6 petugas jaga. Ditambah lagi, jumlah tahanan narkoba di Lapas Klaten mendominasi dari total tahanan, yaitu 97 tahanan. Padahal Lapas Klaten bukan khusus untuk tahanan kasus penyalahgunaan narkoba. Karena itu pula, fasilitas Lapas Klaten tidak seperti lapas khusus narkoba. “Kondisi ini masih menjadi kendala, sementara hingga saat ini masih belum bisa dilakukan pemisahan tahanan meskipun sudah ada sel khusus untuk tahanan narkoba,” kata Kepala Lapas Klaten, Budi Priyanto. Seperti diketahui, peredaran narkoba di Lapas IIB Klaten kembali terbongkar. Sebanyak enam orang Narapidana (Napi) diamankan bersama belasan paket Narkoba jenis sabu dan ratusan butir pil koplo. n Dani Prima

KLATEN & BOYOLALI

www.joglosemar.co

Retribusi Truk Galian C & Jalan Rusak

Pendapatan dan Pengeluaran Njomplang

KLATEN—Penertiban angkutan galian C di wilayah Klaten belum berjalan optimal. Pasalnya, masih banyak angkutan galian C yang melewati jalan tidak resmi atau jalur tikus. Akibatnya banyak jalan yang rusak karena dilalui kendaraan yang tidak sesuai dengan kelas jalan. Sekda Klaten Jaka Sawaldi menyebut, rata-rata setiap tahunnya Pemkab harus mengalokasikan Rp 9 miliar hanya untuk pemeliharaan jalan. Anggaran tersebut digunakan untuk pemeliharaan rutin seluruh jalan milik kabupaten termasuk jalur resmi galian C. “Secara keseluruhan untuk memelihara jalan saja Rp 9 miliar per tahun. Belum termasuk peningkatan kelas jalan,” katanya, Selasa (6/12). Menurutnya, kerusakan jalan disebabkan oleh beberapa hal di antaranya faktor alam, kendaraan yang melintas over tonase, dan frekuensi kendaraan yang lewat. Kendaraan over tonase tersebut salah satunya adalah truk angkutan galian C yang melalui jalan tidak sesuai aturan Pemkab Klaten. Sawaldi menegaskan, dalam Peraturan Bupati (Perbup) Nomor 31 Tahun 2014 tentang Sistem Manajemen dan Rekayasa Lalu Lintas telah diatur enam jalur resmi untuk angkutan galian C. “Kalau lepas dari ketentuan, praktis akan merusak jalan yang lain karena tidak sesuai dengan tonasenya. Akibatnya pemerintah keluarkan anggaran lebih untuk perbaikan jalan rusak,” ucap Sawaldi. Sawaldi mengatakan, pendapatan dari pajak galian C setiap tahunnya masih terbilang

Joglosemar | Dani Prima

JALUR TIKUS—Ruas Jalan Desa Jelobo Kecamatan Wonosari Klaten tembus ke Sukoharjo yang sering dilalui truk galian C kini mengalami kerusakkan. Foto diambil Selasa (6/12) kecil dibanding pengeluaran untuk pemeliharaan jalan. Pihaknya pun tidak dapat sertamerta menaikkan besaran pajak galian C meski sebelumnya muncul wacana menaikkan pajak galian C dari Rp 25 ribu menjadi Rp 100 ribu. ”Kalau pajak sudah naik tapi malah lebih banyak yang pakai jalan tikus untuk hindari

petugas maka tidak akan sesuai dengan target. Karena pemkab justru akan mengeluarkan biaya lebih banyak untuk kerusakan jalan,” ucapnya. Terpisah, Kepala Seksi (Kasi) Pengendalian Operasional Lalu Lintas Dishub Klaten, Wagiyo Gambir mengatakan, pihaknya rutin melakukan operasi untuk menertibkan angkutan galian

C. Operasi dilakukan di berbagai lokasi secara random guna meminimalisir kebocoran operasi. Koordinasi dengan Satlantas Polres Klaten pun dilakukan dadakan untuk mengoptimalkan operasi. Wagiyo meminta seluruh pihak pemerintahan hingga tingkat desa ikut aktif menertibkan truk angkutan galian C yang

melintasi jalur tidak resmi. ”Jalur-jalur tikus harus dipersempit. Apalagi mereka ini beroperasi tidak hanya siang, tapi juga malam. Perkiraan kami yang operasi malam hari lebih banyak. Yang melalui jalur resmi dalam sehari sekitar 1.051 truk, belum termasuk yang lewat jalur tikus dan jumlahnya cukup banyak,” katanya. n Dani Prima

Lokasi Tambang Liar Digerebek Polisi Sita Truk dan Backhoe BOYOLALI—Lokasi tambang liar galian C di wilayah Desa/Kecamatan Cepogo digerebek Polisi. Petugas menutup aktivitas penambangan dan menyita sejumlah peralatan tambang. Razia yang dipimpin langsung Kapolres Boyolali, AKBP M Agung Suyono tersebut dilakukan Senin (5/12). Barang bukti yang diamankan petugas dari lokasi antara lain, satu unit backhoe, satu unit truk pasir, serta ayakan pasir. Seorang pelaku penambangan, Ploto, warga Cepogo, sudah diperiksa sebagai saksi. Kapolres mengungkapkan, penertiban galian C liar itu merupakan perintah langsung darinya untuk menindaklanjuti laporan dari masyarakat dan hasil penyelidikan yang memastikan aktivitas tambang itu ilegal. Berdasarkan hasil penyelidikan, Kapolres menyatakan pengelola tambang tidak mengantongi izin usaha penambangan (IUP). “Langsung saya perintahkan untuk penertiban tanpa melibatkan in-

Barang bukti yang diamankan polisi dari lokasi antara lain, satu unit backhoe, satu unit truk pasir dan ayakan pasir stansi lain,” ungkap Kapolres, Selasa (6/12). Kapolres menegaskan, penambangan liar tersebut melanggar Pasal 158 UU 4/2009 tentang Mineral dan Batu Bara (Minerba). selain melanggar hukum, penambangan itu juga merugikan masyarakat serta Pemkab Boyolali karena menjadi sumber kerusakan infrastruktur jalan. Sementara itu, Kepala Desa Cepogo, Mawardi, mengapresiasi langkah tegas yang dilakukan jajaran Polres Boyolali. Menurut Mawardi, sudah semestinya pelaku penambangan liar ditindak tegas oleh pihak yang berwenang. Pihaknya berharap Polres Boyolali tidak tebang pilih dalam menindak aktivitas pe-

10 Bulan, 56 Kasus Kekerasan Didominasi Kekerasan Seksual KLATEN—Angka kasus kekerasan pada perempuan dan anak diprediksi naik dari tahun sebelumnya. Karena itu, Kantor Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana (PPKB) Klaten terus berupaya menekan angka kekerasan kepada perempuan dan anak. Kepala Seksi (Kasi) Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (P3A) PPKB KLaten, Hari Suroso menuturkan hingga Oktober 2016 kemarin, kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak sudah mencapai 56 kasus yang dilaporkan ke PPKB Klaten. “Bila dibandingkan tahun 2015 lalu, kita prediksikan meningkat. Sebab baru sampai Oktober saja sudah ada 56 kasus kekerasan. Sedangkan pada 2015 lalu total ada sekitar 60 kasus,” ungkap dia dalam seminar Kekerasan pada Perempuan di Pendapa Pemkab Klaten, Selasa (6/12). Menurut Hari, kekerasan pada perempuan dan anak rata-rata didominasi kekerasan seksual. Kekerasan seksual biasanya terjadi pada perempuan atau anak yang masih pacaran. Sedangkan untuk

3

Joglosemar | Dani Prima

SEMINAR--Psikolog Sintha memberikan materi dalam seminar Kekerasan Perempuan dan Anak di Pendapa Pemkab Klaten, Selasa (6/12). Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) jumlahnya cenderung menurun. “Angka KDRT menurun karena kesadaran masyarakat sudah lebih bagus,” jelasnya. Hari menambahkan, seminar bertajuk Membangun Sinergitas Orang Tua dan Masyarakat dalam Mengakhiri Kekerasan pada Perempuan itu merupakan rangkaian acara peringatan Hari Ibu pada 22 Desember mendatang. Sementara itu, dalam materi seminar, Psikolog Sintha, memaparkan

kekerasan terhadap perempuan terjadi karena adanya pola asuh yang salah yang dilakukan terhadap anaknya. Menurut psikolog yang akrab disapa Bunda Cinta ini, pola asuh yang otoriter menjadikan anak harus menuruti kemauan orangtuanya. “Hal ini menyebabkan saat mereka dewasa nanti akan melakukan hal yang sama kepada orang lain. Tentunya ini bisa menimbulkan kekerasan secara psikis,” jelasnya. n Dani Prima

Joglosemar | Ario Bhawono

TRUK PASIR—Truk pasir yang berhasil diamankan di Polres Boyolali dari lokasi penambangan liar di wilayah Cepogo, Senin (5/12). nambangan ilegal. “Harapan kami semuanya ditertibkan,” pintanya. Pengawas BESDM Wilayah Surakarta, Ahmad Subagyo sebelumnya menyatakan upaya

penertiban sudah sering dilakukan. Menurutnya, langkah penertiban juga sudah menggandeng jajaran Polda dan Satpol PP Provinsi Jateng. Hanya saja setelah penertiban, para

penambang liar itu kembali lagi menambang liar dan seterusnya. “Padahal upaya penertiban tidak hentinya kami lakukan,” imbuh dia. n Ario Bhawono

Brankas Grapari Telkomsel Digondol Maling B OYO L A L I— G e ra i Grapari Telkomsel Boyolali di Jalan Pandanaran 23 Siswodipuran, Boyolali Kota disatroni maling. Kawanan pencuri berhasil membawa kabur brankas dan sejumlah barang elektronik lainnya. Kasus pencurian brankas tersebut diketahui Senin (5/12) pagi dan saat ini masih dalam penyelidikan jajaran Polres Boyolali. Informasi yang diterima Joglosemar menyebutkan, aksi pencurian itu kali pertama diketahui oleh karyawan, Triatno dan Agung Hernawan. Keduanya kaget saat masuk kantor sudah mendapati kondisi dalam kantor sudah acak-acakan.

Kejadian tersebut kemudian langsung dilaporkan ke pimpinan kantor dan segera dilaporkan ke Polres Boyolali. Tak lama kemudian petugas dari Polsek Boyolali dan Polres, datang ke lokasi untuk melakukan penyelidikan serta olah tempat kejadian perkara. Kapolres Boyolali AKBP M Agung Suyono, membenarkan adanya laporan kejadian tersebut. Dia menjelaskan, pihaknya sudah memintai keterangan sejumlah saksi-saksi untuk penyelidikan. Dari hasil Olah Tempat Kejadian Perkara (TKP), sejumlah barang diketahui hilang. Antara lain, satu cash box, tiga buah monitor merek LG dan satu Acer, dua CPU, satu CCTV, satu wireless wifi, satu printer canon, tiga

unit telepon seluler, satu modem dan uang tunai Rp 1 juta. Pelaku juga membobol satu brankas yang ada di gerai operator. “Total kerugian sekitar Rp 18,350 juta,” ungkap Kapolres, Selasa (6/12). Saat ini, jelas Kapolres, pihaknya terus melakukan penyelidikan untuk melacak dan mengungkap pelaku pencurian yang diduga kuat dilakukan lebih dari satu orang tersebut. Kapolres menyatakan, selain memintai keterangan sejumlah saksi, pihaknya juga berupaya mengumpulkan buktibukti untuk mengungkap kasus pencurian dengan pemberatan tersebut. n Ario Bhawono


SOLO

4 www.joglosemar.co

RABU, 7 DESEMBER 2016

Implementasi RPJMD Masih Lemah K A R A N G A S E M —S e jumlah kalangan legislatif menilai implementasi Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPMJD) Kota Solo masih cukup lemah. Evaluasi hingga saat ini, visi misi sebagaimana dijabarkan dalam RPMJD belum dapat diterjemahkan dengan baik dalam bentuk kegiatan pembangunan. Hal itu mencuat dalam kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) yang digelar DPRD

Kota Surakarta, akhir pekan lalu. Ketua Fraksi Demokrat Nurani Rakyat (FDNR) DPRD Kota Surakarta, Supriyanto mengatakan, berbagai kegiatan pembangunan yang ada belum mencerminkan tujuan hasil akhir. Selama ini, yang ada hanya sebatas pekerjaan bersifat parsial. “Sekarang hanya memikirkan soal output dan income saja. Sementara yang bersifat outcome belum dicapai,” ujarnya kepa-

Sebagai gambaran, pembangunan Solo Utara belum menunjukkan progres meyakinkan semenjak perencanaan digulirkan. da wartawan, Selasa (6/12). Supriyanto mengatakan, masih banyak parameter kegiatan yang belum jelas. Padahal, dampak sebuah kegiatan harus dapat diketahui. Dengan begitu, ada perkembangan atau peningkatan yang bisa

dicapai, bukan sekadar mengulang pada kegiatan sama. “Tentunya harus ada outcome dari perencanaan pelaksanaan. Mestinya hasil dan fugngsinya jelas, lalu progres dan capaiannya diketahui,” sebutnya. Untuk itu, Supriyanto

mendorong adanya terobosan terkait optimalisasi RPMJD, sehingga dapat terakomodir dengan baik dalam Kebijakan Umum APBD dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUAPPAS) atau APBD itu sendiri. Sebagai gambaran, pembangunan Solo Utara belum menunjukkan progres meyakinkan semenjak perencanaan digulirkan. Semuanya, bersifat

sporadis, bahkan muncul inisiatif yang diusulkan legislatif. Jika pembangunan benar-benar sejalan dengan konsep di RPJMD, ia yakin perkembangannya akan diketahui setiap tahun. “Tanpa inovasi nanti akan hanya normatif saja. Aspek yang sudah didasari dalam bingkai regulasi yang harus ditingkatkan. Kami mendorong kegiatan agar mengacu pada RPJMD,” tandasnya.

Sementara itu, anggota DPRD Kota Surakarta dari Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (FPDIP) Ginda Ferachtriawan mengatakan, sudah saatnya ada perubahan paradigma pola pikir pembangunan. “Kita terbiasa mengejar persentase saja, sementara fungsinya justru dilupakan. Akibatnya banyak pekerjaan yang dilaksanakan ala kadarnya,” ucapnya.  Putradi Pamungkas

Wahana Permainan Sekaten Dimulai

PKL Dilarang Jualan di Trotoar

Joglosemar | Insan Dipo Ferdias

LOKASI SEMPIT—Pekerja menyelesaikan pemasangan wahana permainan Sekaten di halaman Benteng Vastenburg, Solo, Selasa (6/12). Pedagang berharap penyelengaraan sekaten tahun depan digelar di Alun-alun Utara karena lokasi tersebut sangat sempit.

BALAIKOTA—Pemerinta Kota (Pemkot) Surakarta melarang pedagang kaki lima (PKL) Sekaten berjualan di Halaman Benteng Vastenburg di trotoar Jalan Jenderal Sudirman dan Jalan Mayor Kusmanto. “Trotoar harus bebas dari aktivitas PKL. Petugas akan menindak tegas dan memindahkan PKL yang berjualan di trotoar,” ujar Kepala Bidang (Kabid) Penegakan Peraturan Daerah (Perda) Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Surakarta, Arif Darmawan kepada wartawan, Selasa (6/12). Tadi juga petugas sudah sempat memindahkan lapak dan gerobak PKL yang ada di trotoar yang berada di kawasan Benteng Vastenburg. Karena itu jelas melanggaran peraturan yang ada dan menganggu ketertiban umum dengan memanfaatkan trotoar untuk berjualan. “Tadi petugas sudah memindahkan PKL yang ada di atas trotoar dan

memindahkan ke lokasi lain. Mereka juga sudah diberi surat peringatan bagi PKL yang telah melanggar aturan,” kata dia. Pihaknya juga akan koordinasi dengan UPTD Perparkiran, karena trotoar juga dipakai untuk area parkir. “Disana juga dipakai untuk parkir tidak hanya PKL. Untuk penindakan kami serahkan ke petugas UPTD Perparkiran dan itu sudah di koordinasikan,” ungkapnya. Salah satu PKL Sekaten, Guntur menyatakan kecewa dengan adanya penertiban. Padahal untuk menempati lokasinya berjualan dirinya sudah menyetorkan uang sebesar Rp 250.000. “Kalau disuruh pindah, mau pindah kemana semua sudah ditempati. Selama Sekaten ini saya dapat jatah di trotoar Jalan Mayor Kusmanto. Saya berharap Pemkot memberikan toleransi kepada pedagang selama Sekaten,”pungkasnya.  Ari Welianto

Pasar Malam Sekaten 2016

120 Pedagang Padati Kawasan Masjid Agung PASAR KLIWON—Sebanyak 129 pedagang pernak-pernik tradisional khas Pasar Malam Sekaten mulai menjajakan dagangannya di area Masjid Agung Surakarta, Senin (5/12). Menurut pantauan Joglosemar di lapangan masyarakat mulai memadati ka-

wasan Masjid Agung ketika gamelan Kyai Guntur Madu dan Kyai Guntur Sari mulai memasuki dua bangsal di kawasan tersebut. Sekretaris Takmir Masjid Agung, Abdul Basyid mengatakan untuk menempati area Masjid Agung, pedagang ditarik Rp 15.000 untuk

Solo Raih Tata Kelola Pariwisata Terbaik BALAIKOTA—Pemerintah Kota (Pemkot) Surakarta kembali mendapat penghargaan dari Pemerintah Pusat. Kali ini penghargaan diperoleh setelah Solo terpilih sebagai kota dengan aspek tata kelola pariwisata terbaik tahun 2016. Penghargaan diberikan Menteri Pariwisata, Arief Yahya dan diterima langsung Walikota Surakarta, FX Hadi Rudyatmo di sela-sela Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) ke VI Pariwisata tahun 2016 di Hotel Sultan Jakarta, Selasa (6/12). “Pemkot akan terus berbenah dengan memperbaiki akses jalan ke daerah-daerah wisata,” terang Walikota Surakarta, FX Hadi Rudyatmo dalam keterangan tertulisnya kepada Joglosemar. Walikota mengatakan kondisi tempat-tempat wisata juga akan diperbaiki dan pelayanan akan terus ditingkatkan. Sehingga tamu yang datang ke lokasi bisa lebih betah. Sementara itu Menteri Pariwisata, Arief Yahya menyatakan jika Kementerian Pariwisatan ke depannya akan terus mengejar target kunjungan wisatawan asing ke daerah. Ini merupakan harapan dan perintah dari Presiden Indonesia, Joko Widodo (Jokowi). Solo dipilih karena dianggap berhasil menyediakan sarana infrastruktur tempat pariwisata. Selain itu Solo sebagai kota transit ke daerah tujuan wisata lain telah banyak memperbaiki akses jalan antarkota dan fasilitas penunjang bagi wisatawan baik domestik maupun regional. Kota lain yakni Makasar, Denpasar, dan Kabupaten Sukabumi juga mendapat penghargaan serupa.  Ari Welianto

iuran kebersihan masjid. Iuran tersebut berlaku hingga prosesi gunungan dilakukan, yakni Senin (5/12) sampai Senin (12/12). “Malah pedagang itu banyak yang mengklaim lokasi dagangannya sudah sejak neneknya. Jadi ya susah ditata, mungkin agar langganan-

nya tidak sulit mencari jadi dari tahun ke tahun menetap di sana,” jelasnya Ratusan pedagang ini menjajakan beragam panganan dan mainan tradisional, seperti kinang, wedang ronde, sego liwet, wedang ronde, cabuk rambak dan panganan lainnya.

Sedangkan mainan dapat dijumpai pedagang jaranan, pecut, gangsing, kapal othok-othok, dan lain sebagainya. Sementara itu Wakil Pengageng Sasana Wilapa Keraton Kasunanan Surakarta, KP Winarno Kusumo mengatakan mayoritas pe-

dagang yang masuk di kawasan Masjid Agung merupakan pedagang yang menjual pernak pernik tradisional Sekaten 2016. “Sebelumnya sudah ada pendataan agar proses di lapangan nantinya tidak berantakan dan teratur,” tuturnya. Salah satu pedagang

kinang, Suwito (70) mengaku mendapatkan kartu tanda pedagang Sekaten usai mengikuti proses pendataan dari panitia. “Saya bersyukur dapat berjualan di sini karena sama sekali tidak ditarik retribusi, hanya uang kebersihan saja,” katanya.  Garudea Prabawati

Inventarisasi Koleksi Radya Pustaka Baru 80% LAWEYAN—Inventarisasi koleksi museum Radya Pustaka sudah mencapai 80 persen. Ribuan koleksi diinventarisasi mengacu pada perubahan kepengurusan museum dari yang sebelumnya Komite Museum Radya Pustaka menjadi Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD). Proses inventarisasi sudah dimulai pada 28 Oktober 2016 dan Pemkot menargetkan selesai Desember 2016. Soemarini Wijayanti, staf pengelola museum Radya Pustaka mengaku inventarisasi kurang pada koleksi manuskrip. “Khusus untuk manuskrip saat ini, kami komite harus mengkroscek data dahulu, sesudah itu data tersebut dibandingkan dari tim inventarisasi,” tuturnya kepada Joglosemar saat ditemui di kantornya, Selasa (6/12). Pihaknya mengatakan komite mengkroscek ulang data manuskrip karena adanya ketidaksamaan. “Dari tim inventarisasi terdapat 392 manuskrip, sedangkan data kami tidak

maka perlu kami kroscek ulang,” tuturnya. Data penyebab perbedaan data karena tim inventarisasi mendata tiap judul dari satu manuskrip, sedangkan untuk pendataan dari komite setiap manuskrip dihitung satu atau perfisiknya. Yanti menambahkan proses inventarisasi koleksi museum yang berjumlah lebih dari sepuluh ribu tersebut masih kurang sekitar 20 persen lagi. Manuskrip yang menjadi koleksi museum merupakan naskah bertulis tangan dan berbahasa Jawa. Kepala Komite Museum Radya Pustaka, Purnomo Subagyo mengatakan komite bertindak pasif dengan inventarisasi ini. “Inventarisasi ini menjadi kewenangan Pemkot dan komite tidak berperan dalam inventarisasi,” tuturnya. Purnomo menambahkan teknis inventarisasi dilakukan dengan mencocokkan data koleksi komite kemudian hasilnya menjadi panduan audit tim inventaris.  Garudea Prabawati

Joglosemar | Insan Dipo Ferdias

MUSEUM RADYA PUSTAKA—Petugas tengah melakukan pendataan ulang buku-buku kuno koleksi Museum Radya Pustaka, Solo, Selasa (6/12).

Joglosemar | Insan Dipo Ferdias

MAKAM SANGKRAH—Warga beraktivitas di kawasan makam Kleco yang terletak di bantaran Bengawan Solo, Selasa (6/12).

Nasib Permakaman Kleco Belum Jelas Berlokasi di Bantaran, Akses Terancam Putus PASAR KLIWON—Makam Kleco yang terletak di bantaran Bengawan Solo, disinyalir akan tertutup aksesnya. Pasalnya di kawasan tersebut akan dibangun parapet setinggi 4 meter yang dibangun dari Jurug hingga Mojo oleh Balai Besar Wilayah Sungai Bengawan Solo (BBWSBS). Makam seluas 1.141 meter persegi tersebut terletak di RT 3 dan RW 12 dan 13, Kelurahan Sangkrah, Surakarta. Agus Susilo (50), warga RT 3 RW 10, Kelurahan Sangkrah mengaku belum mengetahui rencana apapun perihal nasib makam Kleco. “Nasib makam memang belum ada pembicaraan pasti, apabila makam belum dipindah, warga pasti tidak dapat berziarah dengan lancar ka-

rena saat diparapet tidak akan ada akses jalan masuk,” ujarnya kepada Joglosemar saat ditemui di rumahnya, Selasa (6/12). Sri Wahyuni (43) warga RT 4 RW 13 mengatakan beberapa keluarganya disemayamkan di makam tersebut. “Ada adik saya, anak saya juga yang dimakamkan di sini,” tuturnya. Walaupun tempat tersebut sudah harus steril, warga pun masih ada yang memakamnya sanak saudaranya di tempat tersebut. “Karena biaya pemakaman di sini murah, hanya Rp 100.000, berbeda di tempat pemakaman lain sudah mahal,” tuturnya. Ketika disinggung mengenai pemindahan kerangka jenazah ke lokasi pemakaman

lainnya, Sri mengaku masih terkendala anggaran. Sri dan warga lainnya masih kesulitan untuk mengeluarkan biaya untuk prosesnya. Sebelumnya terdapat sekitar 6 kerangka yang dipindahkan ahli waris ke tempat pemakaman lain. “Warga yang memindahkan orang Cemani dan statusnya warga mampu,” tuturnya. Sementara itu Lurah Sangkrah, Singgih Bagjono mengatakan memang belum ada rencana apapun terkait makam yang terletak di bantaran tersebut. “Makam tersebut sudah ada sejak puluhan tahun yang lalu dan terdapat ratusan makam, dan apabila air sungai meluap makam pasti terendam banjir,” tuturnya.  Garudea Prabawati


SOLO

RABU, 7 DESEMBER 2016

5

www.joglosemar.co

Pembangunan Kampung Deret Ketelan Distop KARANGASEM—Kelanjutan pembangunan Kampung Deret di Kelurahan Ketelan, Banjarsari dipastikan batal dilanjutkan pada 2017 mendatang. Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) telah memotong anggaran untuk keperluan proyek tersebut. Hal tersebut tak pelak berdampak pada upaya pemenuhan target pengentasan kawasan kumuh di Kota Solo pada 2019. Pasalnya, belum ada kejelasan kapan proyek tersebut akan dilanjutkan. Padahal, keberadaan kampung deret cukup berdampak pada tujuan pembebasan kawasan kumuh. “Itu kan dipotong TAPD, bukan dari legislatif. Tugas kami mengoptimalisasi anggaran. Namun agaknya mereka punya pertimbangan lain,” ujar Ketua Komisi II DPRD Kota Surakarta, YF Soekasno kepada wartawan, Selasa (6/12). Sebagaimana diketahui, proyek kampung deret di Ketelan dikerjakan 2016. Seharusnya, ada lanjutan pengerjaan pada tahun depan. Namun, Soekasno meyakini pembangunan akan tetap dilaksanakan. Saat ini, fokus pembangunan diarahkan pada kampung deret di kawasan Kelurahan Kestalan. “Bisa jadi 2018 nanti ada prioritas agar proyek dilanjutkan. Masih ada waktu sebelum target 2019 nanti,” sebutnya. Disinggung mengenai upaya pengentasan kawasan kumuh, Soekasno mengatakan Kota Solo diharapkan mampu menjadi percontohan. “Ada Raperda Perumahan dan Pemukiman Kumuh. Nanti dari provinsi dan pusat akan ikut menangani,” katanya. Sementara itu, Sekretaris Komisi II DPRD Kota Surakarta, Supriyanto mengatakan pengentasan kawasan kumuh tak hanya sebatas menyasar pada fisik bangunan. Ada beberapa aspek lain yang menjadi perhatian, termasuk kondisi lingkungan. Di Kota Solo sendiri, problem yang dihadapi adalah kawasan kumuh di bantaran sungai, perkampungan padat maupun permukiman tanpa penataan. “Kriterianya memang cukup luas. Di Kota Solo masih banyak yang masuk kategori kumuh. Problem lebar jalan yang terlalu sempit saja bisa menjadi indikator,” ucapnya.  Putradi Pamungkas

Kapolsek Banjarsari Silaturahmi ke Joglosemar SOLO—Kapolsek Banjarsari Kompol I Komang Sarjana bersama staf ke kantor Harian Joglosemar, Selasa (6/12). Kunjungan tersebut merupakan kunjungan silaturahmi, terutama sejak mengemban tugas sekitar tiga bulan di Kota Solo. Kedatangan Kapolsek Banjarsari diterima langsung oleh Pemimpin Umum Harian Joglosemar, Nugroho Arief Harmawan. Kapolsek mengatakan, sebelum bertugas di Solo, sebelumnya pernah malang melintang, mulai dari Jakarta hingga bertugas di Poso, Sulawesi Tengah. “Bagi saya di manapun saya ditugaskan, semuanya rasanya sama. Saya berusaha memahami budaya setempat. Sebab kalau tidak begitu, tidak bisa jalan,” ujarnya. Namun demikian, I Komang tidak menampik bahwa Kota Solo tetap memiliki kekhasan tersendiri dibanding kotakota lain, yakni sisi kulinernya. “Sangat mengesankan. Apalagi wedangannya, kalau malam di mana-mana ada,” ujarnya sembari tertawa. Sementara itu, Pemimpin Umum Joglosemar, Nugroho Arief Harmawan mengucapkan selamat mengemban tugas baru di Kota Solo. Ia mengatakan, sebagai media, Joglosemar siap bekerja sama untuk membuat Solo tetap sejuk, aman dan damai. “Sekarang beritaberita tentang kekerasan dan politik trennya sudah membuat rakyat jenuh. Mereka butuh berita-berita yang membawa dampak positif dan dapat dirasakan langsung oleh masyarakat,” ujarnya.  Suhamdani

Joglosemar | Insan Dipo Ferdias

PEMBEBASAN RETRIBUSI—Pedagang tengah menunggu pelanggan di Pasar Klewer Alun-alun Utara Keraton Kasunanan Surakarta, Selasa (6/12). Pedagang meminta keringanan kepada Pemkot untuk pembebasan retribusi selama enam bulan saat menempati gedung baru Pasar Klewer.

Pedagang Klewer Minta Keringanan Retribusi PASAR KLIWON—Pedagang Kios Pasar Klewer meminta penghapusan uang retribusi beberapa bulan saat masuk ke bangunan baru Pasar Klewer. Salah seorang pedagang, Supatmi Ningsih (53) mengatakan keringanan tersebut diusulkan karena harus beradaptasi dengan tempat baru mulai dari nol lagi. “Karena tempat baru, pasti akan mempengaruhi para pembeli, dan mempengaruhi omzet juga,” ujarnya kepada Joglosemar saat ditemui di kiosnya, Selasa (6/12). Supatmi menuturkan untuk menuju tempat baru membutuhkan waktu untuk menata barang-barang dagangan, serta persiapan lainnya. Sehingga lanjut Supatmi, perekonomian tidak serta merta stabil. Butuh waktu dan butuh proses untuk menyesuaikan lingkungan baru. Senada dengan Supatmi, pedagang kios renteng, Agus Harianto (53), mengaku setuju dengan pembebasan retribusi minimal tiga bulan di Pasar Klewer baru. “Sebenarnya

Keringanan tersebut diusulkan karena harus beradaptasi dengan tempat baru mulai dari nol lagi. minta satu tahun untuk pembebasan retribusi, tetapi ketika diberi 3 bulan sudah bersyukur karena pasti pedagang juga masih penyesuaian dengan pelanggan,” katanya. Sementara itu, Humas Himpunan Pedagang Pasar Klewer (HPPK), Kusbani, membenarkan adanya usulan pembebasan retribusi di awal pedagang masuk gedung baru. Dikatakannya, hal tersebut sudah dirapatkan dalam pertemuan dengan pedagang pada 30 November 2016 lalu. “Kami mengajukan usulan pembebasan retribusi selama satu tahun, namun apabila diberikan 6 bulan atau minimal 3 bulan,” tuturnya. Kusbani menambahkan hasil pertemuan diusulkan kepada Pemkot untuk menjadi bahan pertimbangan dalam membuat kebijakan. Kepala

Dinas Pengelola Pasar (DPP) Surakarta, Subagiyo menyatakan akan mulai berkoordinasi dengan pedagang pada Januari 2017 mendatang. “Kita berupaya dan bekerja keras untuk menyelesaikan masalah ini. Kami akan mulai komunikasi dengan pedagang itu Januari nanti,” ujarnya. Subagiyo menambahkan, tidak mau mentargetkan kapan pedagang bisa pindah ke pasar permanen. Karena dibutuhkan waktu untuk memastikan semua fasilitas di pasar baru berfungsi dengan baik dan aman bagi pedagang. Nantinya DPP juga akan melakukan pendataan ulang pedagang sebelum proses pindahan ke pasar baru, termasuk sosialisasi mengenai berbagai kewajiban administrasi seperti kewajiban wajib memiliki surat hak penempatan (SHP), nomor pokok wajib pajak (NPWP), bersedia menerapkan retribusi secara elektronik (e-retribusi), dan tidak akan menjual belikan atau menyewakan kios kepada pihak lain.  Ari Welianto | Garudea Prabawati

Warga Berharap Talut Kali Boro Segera Diperbaiki JEBRES—Sejumlah warga di Kampung Sorogenen RT 06 / RW 05, Jagalan, Jebres mendesak kepastian pembangunan talut di wilayahnya. Pasalnya, talut pengaman tebing Kali Boro di kawasan itu telah ambrol sekitar 25 meter memanjang dan mengancam tiga rumah sejak tanggal 9 November 2016 lalu. Saat ini Pemerintah Kota (Pemkot) Surakarta telah melakukan penanganan darurat dengan pemasangan talut darurat di sepanjang talut yang ambrol dengan tumpukan pasir serta batu. Sukir (45) pemilik rumah yang terletak tepat di atas talut ambrol meminta Pemkot Surakarta segera membangun talut yang ambrol. Pasalnya, setiap kali hujan deras, Sukir mengaku dihantui rasa cemas. “Kepastian waktu pembangunan talut benar-benar kami tunggu. Tidak hanya penanganan darurat seperti ini,” terang Sukir kepada Joglosemar sembari menunjukkan adanya keretakan baru di depan rumahnya, Selasa (6/12). Lebih jauh Sukir mengemukakan, talut ambrol

itu dirasanya benar-benar mengancam permukiman di RT 06 RW 05 Kampung Sorogenen yang berdiri di atas tebing sungai. Hal itu disebabkan jarak sungai dan rumah sangat dekat. Terlebih belakangan ini curah hujan di Kota Solo sangat tinggi. Kekhawatiran juga disampaikan Agus Ari (37) warga yang rumahnya hanya berjarak kurang dari 30 meter dari titik talut yang ambrol. Agus berharap, meski telah dilakukan pemasangan talut darurat, Agus berharap talut itu segera dapat diperbaiki. “Kami berharap segera diperbaiki sehingga tidak bikin waswas warga yang bermukim di sekitar talut yang ambrol,” terang Agus. Seperti yang telah diberitakan sebelumnya, talut pengaman tebing Kali Boro Kampung Sorogenen, Jagalan, Jebres ambrol pada Rabu (9/12) petang. Kejadian ini mengancam beberapa rumah di dekatnya. Walikota Surakarta FX Hadi Rudyatmo saat meninjau lokasi keesokan harinya menyatakan, perbaikan talut akan segera dikerjakan.  Satria Utama

Pemkot Segera Pindahkan Pintu Air Demangan SOLO—Pemerintah Kota (Pemkot) Surakarta segera melakukan koordinasi dengan Balai Besar Wilayah Sungai Bengawan Solo (BBWSBS) terkait rencana pemindahan pintu air Demangan. Bahkan, Walikota Surakarta FX Hadi Rudyatmo mengaku telah mengusulkan pemindahan pintu air tersebut kepada pihak Kementrian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (Kemen PU PR). Dijelaskan Walikota yang akrab disapa Rudy, pemindahan ini diarahkah mendekati hilir Bengawan Solo. Menurut

dia, pemindahan ini dinilainya mendesak. Pasalnya, pintu air Demangan kondisinya dikhawatirkan jebol jika terjadi banjir. Terlebih usianya juga sudah tua dibangun pada tahun 1918 pada massa Raja Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat Paku Buwono X. “Kalau tekanan terlalu tinggi dikhawatirkan bisa jebol. Makanya pompa air tidak bisa optimal. Secara prinsip, pintu air Demangan harus segera dipindahkan ke arah yang lebih dekat dengan hilir Bengawan Solo,” ujar Walikota kepada Joglosemar, belum

lama ini. Lebih jauh Rudy menjelaskan, saat ini letak pintu air Demangan berjarak sekitar 500 meter dari titik hilir Sungai Bengawan Solo. Lantaran jaraknya terlalu jauh, air yang dipompa dari pintu air itu tidak bisa langsung keluar ke Bengawan Solo. “Rencananya pintu air baru akan dibangun di titik yang lebih dekat dengan hilir di Bengawan Solo. Kami juga mengusulkan pembangunan pintu air lain di Kali Dengkeng dan Kali Wingko,” imbuh Walikota.  Satria Utama

Joglosemar I Satria Utama

TALUT AMBROL—Kondisi talut ambrol di Kampung Sorogenen RT 06 / RW 05, Jagalan, Jebres, Selasa (6/12). Meski telah dipasang talut darurat, namun warga sekitar mendesak kepastian pembangunan talut.

Tak Ada Petugas, Penyaluran Zakat Tersendat Joglosemar | Kurniawan Arie Wibowo

KUNJUNGAN KAPOLSEK BANJARSARI—Kapolsek Banjarsari, Kompol I Komang Sarjana (tiga dari kiri) berbincang dengan Direktur Utama Joglosemar, Nugroho Arief Harmawan (tiga dari kanan) saat melakukan kunjungan ke kantor Joglosemar, Selasa (6/12).

BALAIKOTA—Pendapatan zakat di Kota Solo mencapai sekitar Rp 900 juta selama tiga tahun terakhir. Hanya untuk penyalurannya sejauh ini masih cukup kecil karena tidak ada petugas penyalur. “Selama tiga tahun terakhir ini sampai bulan November saldonya mencapai sekitar Rp 900 juta,” terang Bagian Penyelenggara Syariah Kementerian Aga-

ma (Kemenag) Surakarta, Arifin kepada wartawan di sela-sela pembentukan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Surakarta di Bale Tawangarum Kompleks Balaikota, Selasa (6/12). Untuk penyaluran, kata dia, tetap dilakukan ke masyarakat yang membutuhkan hanya saja kecil. Arifin memaparkan sejak 2010 lalu pengurus zakat belum terbentuk. Selama ini zakat di-

kelola langsung oleh Kementerian Agama. Kendati berjalan baik tetapi kepengurusan khusus juga tidak ada. “Untuk infak itu tiap bulannya bisa mencapai Rp 25 juta sampai Rp 30 juta, kalau zakat kecil. Petugas yang mengurusi zakat itu tidak ada. Baru sekarang dibentuk lagi,”kata dia. Sementara itu Direktur Pemberdayaan Zakat Kemenag,

Tarmizi Thohor menyatakan jika potensi zakat di Indonesia mencapai Rp 217 triliun dalam satu tahun. Namun hanya 2 persen saja zakat yang terkumpul karena masih minimnya sosialisasi ke masyarakat. “Secara nasional baru 2 persen zakat yang terkumpul. Padahal potensi zakat di Indonesia itu cukup tinggi per tahunnya, bahkan 10 persen dari APBN,”

paparnya. Wakil Walikota Surakarta Achmad Purnomo mengatakan jika Baznas Kota Surakarta harus dapat mengelola zakat secara maksimal. “Program-program yang akan dilakukan juga diarahkan untuk dapat menekan jumlah penduduk miskin dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Kota Surakarta,” pungkasnya.  Ari Welianto


6

SRAGEN & KARANGANYAR

RABU, 7 DESEMBER 2016

www.joglosemar.co

Paku Marka Mulai Dipasang Jalan Lawu

KARANGANYAR—Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karanganyar mulai memasang paku marka jalan atau solar road stud di sepanjang jalan Lawu, Selasa (6/12) pagi. Pemasangan dimulai dari perempatan Papahan sampai dengan simpang lima Bejen, Karanganyar. Menurut kepala Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Karanganyar, Edy Sriyatna pemasangan paku marka jalan tersebut untuk membatasi pengendara yang melintas di jalan Lawu, baik yang dari arah Papahan menuju Bejen ataupun sebaliknya. “Gunanya memang untuk memisahkan pengendara yang melintas di jalan Lawu. Kalau hanya garis saja itu tidak cukup,” kata Edy Di sisi lain, menurut Kepala Bidang Pengendali Operasi (Dalops) Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Karanganyar Joko Mulyono, sampai sejauh ini pihaknya juga bakal memasang sejum-

BOSP Diprediksi Naik Hingga 10 Persen K A R A N G A N YA R — B i a y a Operasional Satuan Pendidikan (BOSP) pada 2017, diprediksi bakal mengalami kenaikan sekitar 10 persen. Biaya yang ditanggung APBD kabupaten tersebut, nantinya bakal digunakan untuk meningkatkan operasional bagi peserta didik SD dan SMP. Sedangkan SMA dan SMK diasumsikan ditanggung pemerintah provinsi. Menurut Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Karanganyar, Sutarno, melalui Sekretaris Disdikpora, Agus Haryanto, mengungkapkan, adapun parameter kebutuhan dititikberatkan pada peserta didik SD dan SMP yang murni ditanggung APBD kabupaten. Disdikpora menganggap, pengambilalihan tata kelola SMA dan SMK oleh Pemprov Jawa Tengah yang nantinya bakal berlangsung pada awal 2017, juga termasuk beban BOSP. Hal tersebut nantinya tidak dimasukkan dalam obyek penghitungan, karena sumber pembiayaan BOSP murni dari APBN dan APBD provinsi. “Jumlah BOSP yang dibayar APBD kabupaten adalah keseluruhan pembiayaan operasional pendidikan yang dikurangi bantuan pusat. Berdasarkan perhitungan kasar, kenaikan BOSP 2017 nanti bakal naik sekitar 10 persen,” jelasnya. Diungkapkan Agus, Sebagai pembanding, BOSP tahun 2016 per anak jenjang SD Rp 930.000, SMP Rp 1.357.500, SMA Rp 2.174.000 dan SMK Rp 2.700.000. Terkait tata kelola SMA dan SMK negeri yang diambil alih, Pemkab berharap Pemprov Jateng konsisten menanggung BOSP-nya. Sedangkan sekolah swasta milik yayasan, Pemkab mendesak untuk membebaskan ongkos operasional pendidikan khusus bagi pelajar miskin. “Kami sudah menyampaikan ketentuan itu ke Kemenag agar diteruskan ke sekolah di bawah kewenangannya. Termasuk juga sekolah swasta milik yayasan. Ini sudah berjalan sejak tahun kemarin dan akan diteruskan tahun depan,” jelasnya. Sementara itu, diketahui sebelumnya, Pemkab Karanganyar mengalokasikan BOSP untuk menunjang program pendidikan gratis jenjang SD sampai SMA sederajat. Agus mengklaim berkat program itu. Pemkab mampu mendongkrak angka partisipasi sekolah hingga 114,76 persen jenjang SD. 104,63 persen jenjang SMP, dan 117,77 persen jenjang SMA/ SMK. Sementara itu, Kasubbag Perencanaan Disdikpora, Endang Purwanti mengatakan, nilai riil BOSP tahun 2017, sampai saat ini belum ditetapkan. Namun ia membenarkan prediksinya naik 10 persen dari besaran tahun sebelumnya. “BOSP untuk tahun 2017 belum ditetapkan, tapi memang kelihatannya ada kenaikan,” jelasnya. n Rudi Hartono

lah rambu tambahan yang ada di jalan Lawu. Yakni seperti rambu peringatan untuk lajur sepeda motor, lajur sepeda onthel, serta lajur parkir di sepanjang jalan tersebut. “Total ada sekitar 19 rambu yang akan kita pasang. Kita harapkan dengan adanya rambu–rambu tersebut masyarakat akan menaati, karena pak bupati mengharapkan jalan Lawu tersebut sebagai jalan beradab,” kata Joko. Sementara itu, Kasatlantas Karanganyar, AKP Ahdi Rizaliansyah, mengungkapkan sampai sejauh ini pihaknya belum menemukan adanya kejadian kecelakaan di jalan Lawu. Kasatlantas berharap, dengan akan dijadikannya jalan Lawu sebagai jalan beradab angka kecelakaan di Karanganyar akan semakin berkurang. “Sampai saat ini belum ada kecelakaan di jalan Lawu. Ya kita berharap tidak ada, karena itu nanti akan menjadi jalan beradab,” kata Kasatlantas. n Rudi Hartono

Joglosemar | Rudi Hartono

PAKU JALAN—Salah satu pekerja saat memasang atau solar road stud dijalan lawu, Selasa (6/12).

Pilkades Jambanan Diwarnai Penganiayaan

Pegawai BKK & 5 Kader Diamankan

SRAGEN—Gelaran Pilkades Desa Jambanan, Sidoharjo Selasa (6/12) dinodai dengan insiden pemukulan tim sukses. Tidak hanya itu, sejumah Pilkades juga diwarnai kesalahan kartu suara di beberapa desa. Insiden penganiayaan terjadi di TPS 2 Dukuh Pijilan, RT 4 B, Desa Jambanan sekitar pukul 11.30 WIB. Menurut beberapa warga, insiden penganiayaan itu melibatkan tim sukses dari calon kades (Cakades) Wagimin, berinisial JS (40) dan SM (40) dengan tim sukses Cakades Sugino Welly, Heri Kistoyo (46). JS yang diketahui merupakan pegawai BKK (Bank Kredit Kecamatan) Karangmalang itu bersama SM dilaporkan telah melakukan pemukulan terhadap Heri Kistoyo. Informasi yang dihimpun Joglosemar, insiden bermula ketika salah satu warga pendukung Sugino, Waginem (65) mengaku kartu undangannya hilang. Kemudian, dari kader calon Sugino menguruskan undangan duplikat untuknya sehingga akhirnya tetap bisa mencoblos. Namun, beberapa saat kemudian, undangan asli milik

Akibat kejadian itu, Heri Kistoyo mengalami luka memar dan bengkak di bagian pelipis dan memar kepala. Waginem ditemukan. Setelah diusut, ternyata undangan itu diakui telah diminta oleh istri JS, yang tidak lain adalah kader dari calon Wagimin. Dan saat meminta itu diketahui oleh warga berinisial GYN. GYN kemudian memarahi istri JS yang kemudian mengadu ke suaminya. JS yang tidak terima lalu mendatangi GYN dan hendak memukulnya. Namun pukulan itu ditangkis oleh Heri Kistoyo yang berusaha melerai. Heri kemudian dipukul oleh pendukung Wagimin berinisial SMN mengenai kepala belakang dan bagian wajah hingga terjatuh. “Awalnya ada nyek-nyekan (saling ejek) lalu adu mulut dan tiba-tiba Heri dipukul kena bagian kepala dan wajah,” ujar AGS, salah satu warga.

Akibat kejadian itu, Heri Kistoyo mengalami luka memar dan bengkak di bagian pelipis dan memar kepala. Dari laporan itu, para pelaku berikut saksi yang berjumlah enam orang itu kemudian dibawa ke Polres untuk meredam situasi dan masih dilakukan pemeriksaan. Kapolres Sragen, AKBP Cahyo Widiarso melalui Kapolsek Sidoharjo, Agus Taruna membenarkan adanya insiden tersebut. “Saat ini kasus itu sudah ditangani langsung oleh Polres,” tegasnya. Tidak hanya kekerasan, Pilkades kemarin juga diwarnai persoalan tertukarnya surat suara. Di antaranya di TPS 2 Dukuh Keden Kulon, Desa Keden, Kalijambe yang ditemukan kesalahan kartu suara yang ternyata bergambar foto calon Pilkades Gabugan. Namun persoalan itu bisa terselesaikan dengan kesepakatan antara panitia disaksikan pihak Muspika. Kesalahan kartu suara juga dilaporkan terjadi di Gedongan, Plupuh namun sudah berhasil teratasi.

n Wardoyo

Jokowi dan 6 Petahana Tumbang SRAGEN—Gelaran Pilkades serentak di 19 desa Selasa (6/12) memunculkan fenomena baru dengan tumbangnya banyak calon berlabel petahana. Dari 9 petahana yang berlaga, hanya dua orang yang sukses melanggengkan tahta, sedangkan tujuh lainnya tumbang di tangan pendatang baru. Berdasarkan hasil akhir Pilkades yang dihimpun Joglosemar dari Polres dan Kodim, tujuh petahana yang tumbang itu masing-masing di Desa Karangpelem, Sumberejo, Pilang, Jirapan, Plumbon, Jambanan dan Keden. Menariknya dari tujuh nama itu, calon petahana asal Plumbon, Joko Widodo juga gagal membendung keperkasaan rival barunya. Sementara, dua calon petahana yang sukses meraih kemenangan adalah Hartono di Pilkades Gilirejo Baru dan Sukamto yang sukses memenangkan pertarungan sengit di Pilkades Plosorejo. Di sisi lain, Pilkades kemarin juga melahirkan sejarah baru dengan banyaknya kemenangan yang dicatatkan wajah-wajah baru. Salah satunya di Pilkades Jambanan, Sidoharjo dengan keberhasilan Sugino Welly menumbangkan petahana dengan selisih 417 suara. Kemenangan Sugino yang berlatar belakang warga biasa dan finansial pas-pasan, dianggap cerminan bahwa warga lebih menyukai figur baru yang sederhana ketimbang petahana meskipun didukung finansial mumpuni. “Ternyata orang yang nggak punya seperti saya juga bisa jadi. Kami sangat berterima kasih kepada warga kare-

7 Petahana Tumbang

Sumber: Hasil Rekap Pilkades

1. Sunardi

Desa Karangpelem

2. Parlan

Desa Sumberejo

3. Suwanto

Desa Pilang

4. Ujiyono

Desa Jirapan

5. Joko Widodo

Desa Plumbon

6. Wagimin

Desa Jambanan

7. Samuji

Desa Keden

Joglosemar | Wardoyo

PELUKAN KEMENANGAN—Warga Desa Jambanan berebut memeluk dan mencium Sugino Welly, calon Kades yang memenangkan pertarungan di Pilkades Jambanan, Selasa (6/12). na mereka yang mendorong dan sangat mendukung saya. Meskipun saya nggak punya uang,” ujar Sugino sembari menitikkan air mata seusai pidato kemenangannya di hadapan pendukungnya. Di sisi lain, sedikitnya 20 orang warga di Desa Banyurip, Sambungmacan protes karena tidak mendapatkan undangan dan ditolak saat hendak mengurus ke panitia. Ketua Panitia Pilkades Banyurip, Lasiyo mengatakan, mereka memang memprotes karena tidak men-

dapat undangan, akan tetapi panitia juga tak bisa memberikan karena mereka belum terdaftar di daftar pemilih sementara (DPS). Menurutnya, sesuai aturan, jika warga tidak mendapat undangan, masih bisa dibuatkan undangan susulan asalkan masuk di DPS. Namun pembuatan undangan susulan hanya dibatasi antara pukul 12.00-13.00 WIB atau satu jam sebelum pencoblosan ditutup. “Kami hanya berpegang pada aturan saja,” jelasnya. n Wardoyo

Jelang Mutasi dan Pengisian SOTK

Bupati Minta Foto Semua Pejabat

SRAGEN—Bupati Sragen, Kusdinar Untung Yuni Sukowati meminta pimpinan Satuan Kerja (Satker) atau dinas untuk segera menyetorkan data semua pejabat eselon di lingkungan dinas masing-masing berikut fotonya. Hal itu diperlukan terkait persiapan mutasi dan penataan Struktur Organisasi dan Tata Kerja (SOTK) baru yang akan segera digeber dalam waktu dekat ini. “Saya sudah minta seluruh dinas memberi data SOTK yang berlaku sekarang dan foto pejabat yang mengisinya. Supaya saya bisa melihat semua wajahnya dan posisinya. Karena yang lebih tahu kan kepala bagiannya,” paparnya seusai membuka operasi pasar sembako di Pasar Bunder, Selasa (6/12). Bupati menguraikan, saat ini pihaknya tinggal menunggu hasil penilaian assessment dari UNS yang dijadwalkan paing lambat 15 Desember sudah diserahkan. Sedangkan pelantikan pejabat eselon di SOTK baru nantinya ditargetkan sudah selesai sebelum akhir Desember ini. Saat ditanya apakah akan melakukan mutasi besar-besaran, ia mengisyaratkan ada pengukuhan bagi mereka yang tetap tinggal di posisinya dan pelantikan bagi mereka yang digeser ke satker lain. Jam 12 malam pun akan

kita lakukan yang penting akhir Desember harus sudah selesai. Sehingga 1 Januari 2017 sudah on,” jelasnya. Yuni mengakui dalam penataan SOTK ini, yang paling susah adalah menata eselon III dan IV karena jumlahnya sangat banyak. Sedangkan untuk eselon II diakuinya memang akan banyak yang kosong karena pensiun atau dijabat Plt. Untuk pengisian eselon II yang kosong atau kurang, nantinya akan dibuka job fit atau pendaftaran bagi pejabat eselon III yang ingin mendaftar. “Istilah kita job fit bukan lelang jabatan. Kita buka peluang yang tertarik mau mengisi lowongan silakan buat lamaran. Nanti kalau eselon II kurang, kita akan promosikan job fit untuk mereka eselon III,” terangnya. Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD), Parsono menyampaikan, saat ini memang ada enam jabatan eselon II yang kosong atau dijabat Plt. Di antaranya Dinas Perdagangan, Disnakkan, Dinas Pariwisata, Assisten I dan dua posisi Staf Ahli Bupati. Saat ditanya dengan jumlah Satker yang makin ramping, apakah banyak pejabat eselon II yang tidak dapat job, ia belum bisa berkomentar. “Kalau itu Lilahi Taala. Tergantung Pejabat Pembina Kepegawaian (bupati),” tandasnya. n Wardoyo

Inflasi Sragen Tertinggi Se-Surakarta

Lonjakan Harga Sawi Picu OP

SRAGEN—Pemkab melalui Dinas Perdagangan mendadak menggelar operasi pasar (OP) dengan menjual 900 paket sembako murah kepada warga miskin di Kecamatan Ngrampal dan Sragen di Pasar Bunder, Selasa (6/12). Meski antusiasme warga sangat tinggi, bupati mengakui OP itu sebenarnya kurang pas dengan tujuan untuk menekan tingginya angka inflasi yang terjadi akibat kenaikan harga sawi saat ini. Plt Kepala Dinas Perdagangan Sragen, Heru Martono mengungkapkan, OP itu digelar dengan tujuan utama untuk menekan angka inflasi saat ini yang menyentuh angka 3. Angka itu terbilang sangat tinggi di Eks Karesidenan Surakarta. Kondisi ini dipicu adanya lonjakan harga sawi. Menurutnya OP digelar dengan menjual paket sembako berisi 2 kg beras, 2 kg gula, 1 kg telur dan satu liter minyak goreng. Paket sembako dijual ke warga dengan harga Rp 45.000. Sementara jika dinilai harga pasaran nilainya hampir Rp

77.000. Heru mengakui OP sebenarnya tidak mengena target lantaran pemicu OP adalah sawi sedangkan yang dijual adalah sembako. “Harga sawi melonjaknya sangat tinggi dan mengguncang inflasi. Untuk OP ini anggarannya Rp 400 juta nanti kita adakan di 20 kecamatan di 10 lokasi,” paparnya. Bupati Sragen, Kusdinar Untung Yuni Sukowati juga menilai, OP kurang pas dengan tujuan awal menekan angka inflasi akibat sawi. Akan tetapi ia lebih memandang bahwa sembako lebih dibutuhkan masyarakat dan diharapkan bisa membantu meringankan warga tidak mampu yang diundang. “Tapi mudah-mudahan dengan OP ini bisa meringankan beban warga. Ini juga wujud kepedulian Pemkab terhadap warga miskin,” tukasnya. Sementara, OP berlangsung relatif lancar meski diwarnai desak-desakan warga. Sedikitnya 900 warga miskin dari Kecamatan Ngrampal dan Sragen memadati lokasi OP sehingga menimbulkan antrean. n Wardoyo


SUKOHARJO & WONOGIRI

7

rabu, 7 DESEMBER 2016

www.joglosemar.co

Longsor Masih Landa Wonogiri WONOGIRI—Kejadian bencana masih terjadi di Wonogiri. Selain pergerakan tanah yang terjadi di sejumlah kecamatan, longsor kembali terjadi hingga mengakibatkan kerusakan. Informasi yng dihimpun Joglosemar, tanah gerak terjadi di Kecamatan Tirtomoyo. Sedangkan tanah longsor melanda wilayah Kecamatan Slogohimo, Eromoko dan Jatiroto. Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Wonogiri, Bambang Haryanto, Selasa (6/12) mengungkapkan, pergerakan tanah terjadi di Dusun/Desa Sidorejo, Kecamatan Tirtomoyo, mulai Senin (5/12) sekitar pukul 06.00 WIB. Pergerakan tanah dipicu hujan lebih dari dua jam di wilayah itu. Pergerakan tanah tersebut menimbulkan rekahan lebih dari 150 meter. Rekahan mengancam tujuh rumah milik Syamsi, Nardi, Mustaqim, Suroto, Sujadi, Tukinem, dan Subiyah. “Semuanya beralamat di RT 2 RW 2 Desa Sidorejo,” ungkap Bambang. Di samping bangunan rumah terdapat bangunan masjid setempat terancam. Sementara, penghuni rumah dievakuasi ke tempat saudara terdekat. Sedangkan pemulihan melalui penutupan rekahan serta

pengalihan aliran air ke luar dari rekahan tanah telah dilakukan. Upaya ini akan dilanjutkan hingga beberapa hari ke depan. Sementara longsor terjadi di Kecamatan Slogohimo, di Dusun Geneng RT 1 RW 1, Desa Padarangin. Dampaknya talut jalan berikut badan jalan milik DPU longsor. Volume kerusakan mencapai panjang 20 meter tinggi 10 meter. Badan jalan terkikis sudah lebih dari sepertiganya. Apabila tidak segera mendapatkan penanganan dimungkinkan akan memutus akses jalan. “Untuk sementara kendaraan roda empat dialihkan melalui jalur lain,” ujar Bambang. Longsor juga terjadi di Dusun Ngloko Desa Panekan Kecamatan Eromoko. Rumah Sastro Sugito di RT 2 RW 3 longsor bagian talutnya, serta mengancam bangunan rumah. Sedangkan di Dusun Sugihan RT 2 RW 4, Desa Brenggolo Kecamatan Jatiroto, longsor menimpa delapan rumah warga. Masing-masing milik Saiman, Manem, Yanti, Gito, Yanto, Kasmi, Daman, dan Jaimin. ”Kerusakan akibat longsor tingkatnya sedang. Kerugian setiap rumah sekitar Rp 1,5 juta,” pungkas Bambang. n Aris Arianto

2 Warga Tewas Kecelakaan WONOGIRI—Kejadian kecelakaan terjadi di dua lokasi berbeda di Wonogiri, membawa dua orang korban tewas, Senin (5/12). Kecelakaan pertama terjadi di Jalan Wuryantoro–Manyaran, Kecamatan Manyaran, Senin (5/12) malam. Dalam kecelakaan pertama, seorang pejalan kaki tewas di tempat lantaran disambar mobil. Kanit Laka Satlantas Polres Wonogiri, Iptu Wartadi menjelaskan, kecelakaan itu terjadi sekitar pukul 21.30 WIB. Saat itu, mobil B 2390 UE yang dikemudikan Bambang Dwi Basuki (54) warga Dusun Ngleri Lor, Desa Ngleri, Kecamatan Playen, Gunungkidul, DIY melaju dari arah Wuryantoro menuju Manyaran. Setiba di lokasi, pada jalan lurus di depan mobil tiba-tiba muncul pejalan kaki, Wahono (69) warga Dusun Kedung Klepu, Desa Karanglor, Kecamatan Manyaran. Kondisi jalan yang gelap membuat pengemudi tak melihat adanya pejalan kaki. Upaya pengereman tak membuahkan hail, dan tubuh korban tertabrak. Kecelakaan lainnya terjadi di Kecamatan Giriwoyo beberapa jam sebelumnya. Saiful Arifin (19), warga Lingkungan Ngrembang, Kelurahan Giriwoyo, Kecamatan Giriwoyo jadi korban. Dia tewas seketika akibat tergencet pintu truk dump yang dia tumpangi. Truk tersebut terperosok di Jalan Giriwoyo-Gedongrejo, tepatnya Dusun Tirisan, Desa Gedongrejo, Kecamatan Giriwoyo, Senin (5/12) sore. Kapolsek Giriwoyo, AKP Mulyanto menjelaskan, peristiwa laka tunggal tersebut terjadi sekitar pukul 16.30 WIB. Kejadian bermula saat truk dump nopol AD 1339 VG yang dikemudikan Ribut Mulyanto (35), warga Lingkungan Ngrembang, Kecamatan Giriwoyo melaju dari arah Gedongrejo menuju arah Giriwoyo membawa muatan pasir. Di lokasi jalan menanjak, truk tidak kuat sehingga berhenti dan kembali berjalan ke belakang kurang lebih sekitar 40 meter. Diduga hilang kendali saat mundur, truk terguling ke arah kiri di area persawahan. n Aris Arianto

KKP Bantu 272 Kg Beras di Daerah Bencana

WONOGIRI—Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Wonogiri melalui Kantor Ketahanan Pangan (KKP) menggelontorkan bantuan bagi daerah bencana. Bantuan tersebut diwujudkan dalam bentuk beras. Kepala Kantor Ketahanan Pangan (KKP) Wonogiri, Stefanus Pranowo berujar, pihaknya telah mendapatkan permohonan dari Kecamatan Jatiroto untuk menggelontorkan beras dari cadangan pangan. Keperluannya untuk membantu puluhan kepala keluarga (KK) terdampak bencana alam tanah longsor. “Tapi hanya sedikit, sekitar 242 kilogram. Itu untuk menyuplai kebutuhan 67 jiwa korban tanah longsor di Desa Brenggolo, Kecamatan Jatiroto untuk 15 hari ke depan,” ujar Stefanus Pranowo, Selasa (6/12). Sementara itu, stok ketersediaan cadangan pangan tahun ini, tandas Pranowo terbilang cukup. Terutama untuk menghadapi masa rawan pangan seperti pada musim kemarau panjang. “Stok kita masih berwujud gabah kering giling (GKG), totalnya ada 33.160 ton,” tandas Pranowo. n Aris Arianto

Istimewa

ARUS DIALIHKAN—Badan jalan di Dusun Geneng Desa Padarangin Kecamatan Slogohimo longsor, sehingga kendaraan dialihkan melalui jalur lain, Selasa (6/12).

Baru Separuh Warga Wonogiri Ikut BPJS WONOGIRI—Tingkat keikutsertaan warga Wonogiri dalam program Jaminan Kesehatan Nasional melalui Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) masih minim. Demikian pula dengan BPJS Ketenagakerjaan. Yakni baru mencapai 51 persen dari jumlah penduduk di Kota Mete itu. Hal itu disebabkan data penduduk yang masih simpangsiur data. Di antara pihak-pihak yang berkepentingan, ada beda data jumlah penduduk. Bupati Wonogiri Joko Sutopo memaparkan, dibanding daerah lain di eks Karesidenan Surakarta, Wonogiri tercecer di urutan buncit dalam hal keikutsertaan warga dalam BPJS Kesehatan maupun BPJS Ketenagakerjaan. Dari sekitar 1,1 juta jiwa penduduk di Wonogiri, hanya separuh lebih yang sudah terkaver BPJS. “Kami tak menampik jika laju pencapaian optimalisasi BPJS Kesehatan dan Ketenagakerjaan di Wonogiri memang rendah. Jika pencapian di daerah lain ada yang mencapai 70 hingga 80 persen, di Wonogiri masih 51 persen dari total penduduk yang ada,” papar Bupati usai menandatangani nota kerja sama optimalisasi layanan dengan BPJS Kesehatan dan Ketenagakerjaan di Graha Personalia kompleks Badan Kepegawaian Daerah Wonogiri, Selasa (6/12). Kesimpangsiuran data warga menjadi salah satu faktor penyebab lambannya pencapaian itu. Apalagi data miskin untuk dasar pemberian bantuan kesehatan kepada pengguna layanan BPJS PBI (Penerima Bantuan Iuran). “Jadi data warga masih sim-

Joglosemar | Aris Arianto

SIMPANG SIUR—Penandatanganan nota kerjasama antara Pemkab Wonogiri dengan BPJS di Graha Personalia, Selasa (6/12)

Laju pencapaian optimalisasi BPJS Kesehatan dan Ketenagakerjaan di Wonogiri memang rendah Joko Sutopo Bupati Wonogiri

pang siur. Terutama data warga miskin sebagai dasar pencatatan BPJS PBI” jelas Bupati. Langkah yang diambil, ujar Bupati adalah melalui optimalisasi pelayanan kesehatan. Serta menyinkronkan data warga di antara pihak-pihak yang berkepentingan. Terkait implementasi program BPJS Kesehatan ke depan, Bupati berharap adanya validasi data untuk menginventarisasi warga yang benarbenar layak untuk mendapatkan manfaat serta menyiapkan anggaran berdasarkan database tersebut. Pemerintah berkomitmen membangun instrumen sistem agar program tersosialisasi ke seluruh elemen masyarakat.

Agus Purwono Kepala Cabang BPJS Kesehatan Surakarta mengatakan segmen masyarakat mikro serta informal di Kabupaten Wonogiri menjadi sasaran bagi BPJS kesehatan saat ini. Mengingat tingkat partisipasi menjadi peserta BPJS belum maksimal masih sekitar 51 persen, selisih jauh dibanding daerah-daerah lainnya yang sudah mencapai 75 persen. Hal senada juga diungkap Kepala BPJS Ketenagakerjaan Surakarta Maulana Zulfikar yang berharap melalui penendatanganan kerjasama tersebut partisipasi peserta BPJS dari SKSP-SKPD terkait serta perusahaan-perusahaan yang ada di Wonogiri semakin meningkat. n Aris Arianto

Jembatan Bulu Baru Bisa Dilalui Pejalan Kaki

SUKOHARJO—Akses lalu lintas di Jembatan Bulu hingga kini belum bisa difungsikan, lantaran masih dalam proses perbaikan talut sungai di sisi selatan dan utara jembatan. Hal tersebut juga untuk mematangkan adanya cor jembatan. Kabid Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Sukoharjo Jumadi menyampaikan, perbaikan jembatan tersebut aslinya sudah selesai. Namun, masih ada sisi jembatan yang masih harus diperbaiki, sehingga hingga sekarang akses jalan masih ditutup.

“Sebenarnya jembatan sudah selesai. Namun, perbaikan pelebaran jembatan kanan kiri hingga kini masih proses. Sehingga akses jalan terpaksa masih harus ditutup,” ujarnya, Selasa (6/12). Jumadi menambahkan, akses lalu lintas jembatan tersebut akan dibuka setidaknya pertengahan Desember untuk kendaraan bermotor roda dua. Sedangkan untuk kendaraan roda empat atau mobil, ia berujar kemungkinan akan dibuka setelah tanggal 20 Desember. “Sampai saat ini memang

hanya dilewati pejalan kaki. Sedangkan untuk pengendara motor kami targetkan pertengahan Desember dan setelah itu baru pengendara mobil,” imbuhnya. Seperti diketahui, pada awal November lalu longsor di Jembatan Bulu terjadi akibat fondasi batu yang mulai keropos, sehingga tidak mungkin dipakai lagi. Hingga akhirnya DPU melakukan upaya pembongkaran pada sisi timur jembatan yang berkonsekuensi menutup jalur lalu lintas. n

Dynda Wahyu Wardhani

Jelang Pencoblosan

Panitia Pilkades Ketatkan Persiapan SUKOHARJO—Hari tenang Pilkades yang terhitung dari kemarin hingga hari ini, Rabu (7/12) dimanfaatkan panitia untuk melakukan persiapan akhir. Selain itu, panitia juga melakukan pemantauan dan pencopotan atribut kampanye yang masih dipasang di beberapa wilayah. Pasalnya pemasangan atribut kampanye di hari tenang merupakan salah satu pelanggaran. Hal tersebut disampaikan oleh Sekda Sukoharjo Agus Santosa, Rabu (6/12). Ia berujar, dari laporan terakhir diketahui masing-masing panitia di tingkat desa sudah siap sepenuhnya. Agus menjelaskan, pada penyelenggaraan pilkades kali ini ada sejumlah kebijakan baru disesuaikan dengan aturan di atas, yakni UU Desa. Salah satunya berkaitan dengan surat suara di mana sebelumnya terpasang gambar hasil bumi seperti padi, ketela, jagung dan lainnya, namun kali ini akan terpasang foto atau gambar, nama dan nomor calon kepala desa bersangkutan. “Distribusi kotak, bilik, surat suara, tenda, berkas berita acara, undangan warga sudah dilakukan. Jumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) juga disesuaikan dengan kebutuhan. Panitia sudah menentukan. Ada yang hanya satu TPS, tapi ada yang lebih bisa dua atau tiga TPS,” tuturnya. Dengan segala kesiapan tersebut, Agus berharap panitia Pilkades dapat semaksimal

mungkin melayani kebutuhan masyarakat hingga pengumuman akhir nanti. Sedangkan untuk masyarakat yang masuk dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT) diharapkan juga dapat menggunakan hak pilihnya dengan benar. Agus juga mengatakan, dua hari terakhir sebelum coblosan yang merupakan hari tenang diharapkan kondisi wilayah tetap kondusif. Masing-masing calon kepala desa dan massa pendukungnya diharapkan tidak terpancing isu hingga menimbulkan kericuhan. “Meski jumlah TPS berbedabeda diharapkan bukan menjadi permasalahan bagi warga. Masing-masing TPS juga sudah diberi petugas untuk pengawasan Pilkades,” pungkasnya. Sementara, untuk mengamankan Pilkades besok, sedikitnya 250 anggota Polres Sukoharjo diterjunkan. Kapolres Sukoharjo AKBP Ruminio Ardano menjelaskan, pengamanan dilakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat serta menjaga kondusivitas situasi kamtibmas. “Dari 250 anggota, 198 anggota ditugaskan untuk melaksanakan pengamanan di TPS-TPS. Sisanya menjadi anggota satgas. Satgas tersebut terdiri dari empat macam, yakni satgas deteksi, satgas penegakan hukum, satgas pengaturan lalu lintas, dan satgas bantuan personel,” terang Ruminio. n Dynda Wahyu Wardhani

6 ABG Pesta Miras Dikukut Polisi WONOGIRI—Unit Satuan Sabhara Polres Wonogiri merazia enam remaja pria yang pesta minuman keras (Miras), Senin (5/12) malam. Mereka dicokok Polisi yang sedang patroli, di belakang SMA 1 Wonogiri. Patroli yang dipimpin Kasat Sabhara Polres Wonogiri, AKP Agus Samsyudin itu merupakan respons dari laporan masyarakat yang merasa terganggu oleh ulah para remaja yang pesta Miras tersebut. Dari pemeriksaan Polisi, diketahui keenam remaja tersebut diketahui masih berstatus pelajar salah sebuah SMK swasta terkenal di Kota Wonogiri. Rata-rata dari mereka berusia antara 17 dan 18 tahun. Di Mapolres Wonogiri, mereka diberi hukuman fisik dengan berjalan jongkok dan push up. Mereka juga mendapatkan pengarahan dan pembinaan, agar perbuatannya itu tidak diulangi lagi. “Sebab, pesta Miras seperti itu dapat merugikan diri sebagai generasi bangsa, dan juga dapat membahayakan masya-

rakat,” ujar Agus, Selasa (6/12). Pada hari yang sama, sore harinya, Polsek Ngadirojo menggelar operasi penyakit masyarakat (Pekat). Di depan Pasar Ngadirojo, polisi berhasil mengamankan tiga orang pengamen, masing-masing Diki Yuda Pratama (19) asal Ponorogo, Jawa Timur, Yogis Wahyu (18) asal Kediri, Jawa Timur dan Budi Setyawan (17) dari Ponorogo, Jawa Timur. Karena di Ngadirojo ketiganya tidak memiliki tempat tinggal, petugas mengarahkan mereka agar pulang ke kampung halaman masingmasing. Ketiganya dibawa ke Mapolsek Ngadirojo. Mereka juga diberi nasihat serta pembinaan agar tidak melakukan hal-hal yang mengganggu masyarakat. “Jadi setiap harinya mereka tidur di pasar. Yang seperti ini memicu gangguan Kamtibmas. Karena itulah kita arahkan mereka untuk pulang ke kampung halaman, setelah sebelumnya kita beri pembinaan secara baik.” jelas Budiyono. n Aris Arianto


OPINI

8

RABU, 7 DESEMBER 2016

www.joglosemar.co

Reϐleksi Narkoba dan Anak-anak

P

erang melawan sabu-sabu digencarkan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi). Selasa (6/12) kemarin, Presiden bahkan memimpin langsung pemusnahan barang bukti berupa sabu, ekstasi dan ganja dengan total 422 kilogram. Namun demikian, upaya Presiden Jokowi tersebut belum diresapi oleh masyarakat di tingkat bawah, termasuk di Solo dan Wonogiri. Di Solo, seorang pelajar SMP kelas IX, FN (15) warga Surodiprajan diringkus oleh Petugas Polsek Serengan. Pelaku ditangkap di Kompleks Matahari, Singosaren. FN diringkus saat membawa sabu-sabu bersama rekannnya, AAU, tetangganya. Dari kedua pelaku, petugas berhasil mengamankan satu unit handphone Blackberry, satu handphone Samsung, satu sepeda motor jenis Yamaha Mio J bernopol AD 4630 TU serta satu paket sabu-sabu. Saat ditanya wartawan, FN mengaku telah menggunakan barang haram itu sebanyak empat kali. Ia mengaku dibilangi tetangganya, kalau menghisap sabu ia menjadi lelaki jantan. Semula, FN hanya nebeng dan tak pernah beli. Setelah ketagihan, dia mencoba beli sendiri lewat handphone. Namun nasib berkata lain, FN harus meringkuk di ruang tahanan Polres Wonogiri. Akibat perbuatannya, kemungkinan besar FN tidak bisa mengikuti ujian akhir semester (UAS) semester ganjil. Pasalnya, dia harus menjalani proses hukum dan ditahan di Polsek Serengan. Namun petugas akan mengupayakan yang bersangkutan mengikuti ujian, namun tetap akan ditunggui petugas. Alhasi, kecil-kecil, FN dan tetangganya bakal dijerat dengan pasal Pasal 112 ayat (1) dan Pasal 114 ayat (1) dengan ancaman hukuman lima tahun penjara. Mereka diringkus Polisi di belakang SMAN 1 Wonogiri. Yang bersangkutan akhirnya diberi hukuman fisik berupa jalan jongkok dan push up. Mereka juga dibina agar ke depannya tidak mengulani perbuatannya. Kejadian tersebut sungguh memprihatinkan. Anak-anak yang masih dalam suasana gembira untuk menyambut ujian, terpaksa terganggu lantaran terjerat kasus hukum. Sebenarnya anak-anak ini tidak layak berada ruang tahanan, melainkan di tengah keluarganya yang hangat. Tentu bukan hanya si bocah yang sedih lantaran tak dapat ikut ujian. Orang tuanya pun tentu merasa sangat kecewa dan kehilangan. Akan tetapi, seperti itulah konsekuensi yang harus ditanggung akibat perbuatannya. Kita berharap Polisi akan bersikap bijak menangani kasus yang melibatkan anak-anak ini. Narkoba ini ibarat virus, yang bisa menular dengan sangat cepat dan tanpa pandang bulu. Bahkan sasarannya sekarang sudah melebar. Kalau dulu hanya menyasar pada orang-orang dewasa, sekarang sabu dan semacamnya mulai menyasar anak-anak usia sekolah. Menteri Sosial, Khofifah Indar Parawansa sendiri pernah menyatakan kecenderungan tersebut, di mana narkoba bahkan sudah menyasar ke Balita. Modus yang digunakan biasanya dengan mendekati anak-anak dan memberikan obat tersebut gratis. Namun lama kelamaan, hal tersebut akan mengarah pada aksi kejahatan dan kriminalitas. Anak yang sudah kecanduan dan takut meminta orang tua, jalan satu-satunya tinggal berbuat kejahatan. Narkoba , bagaimanapun masalah serius, karena terbukti telah merusak benih-benih generasi bangsa. Mau jadi apa negara ini jika generasi-generasi itu telah dirusak sejak dari awal? Karena itu, sudah sepantasnya tekad Presiden Jokowi dalam memberantas Narkoba mendapat dukungan seluas-luasnya, termasuk di kalangan keluarga. Minimal, masing-masing keluarga mengawasi serta memberikan ruang yang nyaman bagi anak-anaknya agar tidak tergelincir pada perbuatan yang menyesatkan. 

Pojok Molor, Komisi III siap panggil pihak terkait Klewer Satu molor yang lain terlantar Kasus kekerasan terharap anak di Klaten diprediksi meningkat Bisa diprediksi, bisa pula diantisipasi

Solo Menuju Perspektif Kampung KB

Ratna Dewi Pudiastuti Penulis Buku www.permatapena.com Bapermas PPPA dan KB ASN Pemkot Surakarta

N

egara Indonesia saat ini masih di posisi 108 dari 187 Negara dalam hal laju Pertumbuhan Penduduk,dalam hal ini adalah pembangunan manusia seutuhnya, maka kelahiran manusia harus diatur. Pengaturan itu harus diadakan, agar supaya kenaikan produksi tidak dikalahkan oleh kenaikan kelahiran anak. Suksesnya program Keluarga Berencana tergantung dari aktif atau tidaknya partisipasi masyarakat Sehingga dalam posisi ini peran aktif masyarakat sangat penting bagi kelancaran, keberhasilan program dan tercapainya tujuan tersebut secara mantap. Program Keluarga Berencana dicanangkan dalam upaya pemerintah untuk membangun manusia Indonesia yang berkualitas. Yakni, membuat perubahan dari suatu kondisi tertentu menjadi lebih baik dan bernilai. Agar proses perubahan itu dapat menjangkau sasaran yang tepat dan menuju keadaan yang lebih baik dan prospektif, maka segi sumber daya manusia (SDM) harus mendapatkan perhatian yang proporsional. Dalam konteks “proses”, pembangunan tersebut menyangkut makna bahwa manusia merupakan objek sekaligus subjek pembangunan. Sebagai subjek pembangunan, manusia harus diperhitungkan, sebab dia punya nilai dan potensi yang luar biasa. Oleh karena itu, di dalam pembangunan perlu

sekali mengajak subjek untuk ikut berpartisipasi aktif dalam proses pembangunan secara berkelanjutan. Peran keluarga sangat penting dalam membangun karakter bangsa, karena fakta kondisi terkini menunjukkan bahwa peran keluarga dalam membangun karakter bangsa selama ini terabaikan. Hal itu berdampak pada maraknya kasus kekerasan terhadap anak, kenakalan remaja, Narkoba, radikalisme, tindak kriminalitas yang dilakukan oleh remaja, hingga memudarnya semangat nasionalisme. Hal itu logis terjadi, karena sejatinya keluarga adalah institusi utama dan pertama dalam pembangunan sumber daya manusia yang merupakan aset paling berharga dari sebuah bangsa. Pucang Sawit Pilot Projek Sebagaimana disebut di atas, keluarga menjadi salah satu kunci yang menentukan baik buruknya kualitas diri generasi bangsa. Karena itu, langkah awal yang harus ditempuh adalah bagaimana mendorong terciptanya keluarga yang harmonis dan sehat, karena diyakini, dalam keluarga yang harmonis bakal lahir generasi yang sehat dan berkualitas. Keluarga yang sehat dan harmonis, tentu saja perlu dilandasi dengan perencanaan yang baik. Terkait dengan hal itu, Badan Kependudukan

budaya merawat, menjaga dan budaya mengamankan. Kriteria Kampung KB Ada beberapa kriteria sebuah daerah ditetapkan sebagai kampung KB. Pertama, dari sisi kependudukan, wilayah tersebut memiliki angka partisipasi penduduk usia sekolah yang rendah. Sedangkan dari sisi program KB, wilayah tersebut peserta KB aktif lebih rendah dari capaian rata-rata tingkat desa/ kelurahan, penggunaan Metode Kontrasepsi Jangka Panjang (MKJP) lebih rendah dari capaian ratarata tingkat desa/kelurahan. Di samping itu, tingkat Unmet Need lebih tinggi dari capaian rata-rata tingkat desa/kelurahan. Sementara itu dari sisi kondisi kewilayahan, wilayah yang dapat dijadikan kampung KB adalah daerah yang kumuh. Misalnya di daerah pesisir/nelayan, warga yang tinggal di Daerah Aliran Sungai (DAS), di bantaran Kereta Api, kawasan miskin (termasuk kawasan miskin perkotaan), warga yang terpencil seperti di daerah perbatasan, di kawasan industri, wisata dan kawasan padat penduduk. Pembentukan Kampung KB bertujuan untuk meningkatkan kualitas

hidup masyarakat di tingkat kampung, khususnya untuk mewujudkan keluarga kecil berkualitas. Pembentukan kampung KB juga bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai pembangunan berwawasan kependudukan. Hal itu diwujudkan mulai dengan kepesertaan KB yang aktif dan modern hingga meningkatkan pemberdayaan keluarga melalui Kelompok UPPKS, serta menurunkan angka Kekerasan dalam rumah tangga. Dalam implementasinya di lapangan, pembentukan Kampung KB menyasar pada keluarga, remaja, penduduk Lanjut Usia (Lansia), pasangan usia subur (PUS), keluarga dengan Balita, keluarga dengan remaja, maupun keluarga dengan Lansia. Pembentukan Kampung KB harus melibatkan lintas sektoral sehingga Kampung KB menjadi tanggung jawab bersama dan perlu adanya partisipasi aktif dari PLKB, lurah, Toma, Toga dan masyarakat. Dengan adanya kampung KB, program-program KB diharapkan mampu bersinergi dengan program pendidikan, kesehatan, lingkungan dengan sosialisasi komunikasi, edukasi hingga program KB menjangkau di setiap wilayah, dan diharapkan kualitas karakter dan kompetensi manusia Indonesia bisa meningkat, dan kesejahteraan hidup tercapai. 

in non muslim. Tapi bukan tidak berbineka. Contoh lain. Islam melarang makan daging babi. Tapi bukan memusuhi pedagang babi. Islam mengajarkan toleran-

si. Maka Piagam Jakarta menjiwai UUD 45, dengan rela menghilangkan 7 kata, ‘Dg kewajibn menjlnkn syariat Islm dst’. +6285724457275

Sejatinya keluarga adalah institusi utama dan pertama dalam pembangunan sumber daya manusia yang merupakan aset paling berharga dari sebuah bangsa dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) menargetkan seluruh Kota/ Kabupaten harus minimal memiliki satu Kampung Keluarga Berencana. Di Kota Solo, Kelurahan Pucang Sawit ditunjuk sebagai pilot project dari kampong KB tersebut. Diharapkan, Pencanangan Kampung KB bisa Menekan Laju Pertumbuhan Penduduk. Sebagaimana diketahui, Kelurahan Pucang Sawit memiliki 4.100 KK dengan jumlah PUS mencapai 1.977 buah. Ada 1.552 peserta KB aktif di sana, BKB (2 kelompok), BKR (1), BKL (1), UPPKS (1) dan PIK/R (1). Ruang terbuka hijau menjadi perhatian dalam hal ini, sehingga tercipta lingkungan yang waras. Dinamika di wilayah ini sangat terasa dengan peran serta dari hampir seluruh elemen masyarakat. Misalnya, peningkatan ekonomi keluarga agar menjadi wasis, telah dikembangkan produk daur ulang yang melibatkan kaum wanita. Partisipasi anggota KB kelompok pria pun tidak ketinggalan. Bahkan di masyarakat RW 12 Pucang Sawit dikenal lima budaya, yakni budaya gotong royong, budaya memiliki,

RAKYAT BICARA Mempertanyakan Besaran Tarif BST

S

u d a h k a n PERWALI diberlakukan oleh BST KORIDOR 1 ??? Karena fakta di lapangan tarip masih Rp 4500,pada jam 06.50 tadi.o +6285725422987

Polisi Punya Dasar Menangkap Terduga Makar Ada banyak tokoh di negeri ini yg tdk percaya terhadap ke 10 orang yg diduga akan melakukan ‘’makar’’ itu hak mereka tetapi mayoritas rakyat indonesia yakin ke 10 orang itu

memang punya rencana makar, di lihat dr masa lalu SBP yang jg jd musuh pak harto kita makin yakin, memangnya polisi kita bodoh? Ya enggaklah polisi itu memiliki taktik dan pemikiran jenius bukan cm sperti politikus karbitan. +6283866254320

Justru Menjadi Inspirasi Bagi Ahmad dani, penangkapannya karena tuduhan makar pasti ada hikmah... Kelak, bisa untuk cerita anak cucu, bahwa di zaman pemerintahan Jokowi, jk, pernah di tangkap karena tuduhan makar, juga pernah me maki-maki presiden... Selain itu juga bisa dpt

Saatnya BICARA JERNIH - BERNILAI Alamat: Jln. Setia Budi No. 89 Surakarta 57134 Tel. (0271) 717141; Faksimili Redaksi: (0271) 741696; E-mail: harianjoglosemar@gmail.com

inspirasi, untuk mengarang lagu, mungkin judulnya ‘waktu ku dlm tahanan’... +6287835724152

Mungkinkah Para Tokoh Ini Telah Berbelok Arah? Pada jaman orde baru, Amin Raes, Sri Bintang Pamungkas Dan Ratna Sarumpaet, merka adalah tokoh tokoh idola publik masa itu. keberaniannya melawan soeharto menimbulkan decak kagum tersendiri di hati rakyat indonesia. Ratna sarumpaet kala itu sering menampilkan drama monolog tntang MARSINAH. drama tersebut sering menyindir penguasa orba. marsinah

adlah aktivis buruh sidoarjo yg di bunuh secara keji. Sri bintang pamungkas trkenal karna ke vokalannya dan berani mengkritik pemerintah. di parlemen beliau anggota dpr\mpr dari partai PPP. pmbelaanya trhadap PRD smpat membuat soeharto marah, sbab kala itu tdk dibenarkan membuat partai. PRD singkatan partai rakyat demokratik, partai yang didirikan para mahasiswa, salah satu nya BUDIMAN SUJATMIKO {skarang brgabung dgn pdi~p}. namun pada masa awal reformasi, kebijakan multi partai di trapkan dn beliau mendirikan PUDI partai uni demokrasi indonesia dn ikut pemilu. KALAH. Amin raes. trkenal saat mengangkat pole-

mik kontrak tambang freeport. dn puncaknya beliau brsma buyung nasution, sri bntang p, memimpin grakan mahasiswa dn aktivis, sukses menumbangkan rezim soeharto. apakah kiprah mereka skarang cnderung berlawanan dan tak lagi sejalan dgn keinginan publik??? GIDEON HRMAWAN. +6285712646978

Pelajaran Toleransi yang Baik Alhamdulillah.Aksi superdamai 212 tertib & baik. Meminta penista agama, Ahok dihukum. Tak ada kaitannya dg makar dan kebinekaan. Memang Alqur’an surat Almaidah ayat 51, melarang memilih pemimp-

Saatnya rakyat bicara dengan bahasa dan pikiran rakyat. Soal apa saja, bebas. Silakan bicara apa saja, tetapi jangan memfitnah, menyerang pribadi, dan menyinggung masalah SARA. Caranya: kirim pendapat Anda via SMS ke 087735001497. Nomor telepon akan ditampilkan utuh sebagai pengganti identitas dan pertanggungjawaban Anda kepada publik, karena Anda bicara di ruang publik. Terima kasih.

Pemimpin Umum: Nugroho Arief Harmawan; Wakil Pemimpin Umum: S. Haryadi; General Manager : Anas Syahirul A; Pemimpin Redaksi : Suhamdani; Redaktur Pelaksana: Heru Ismantoro; Koordinator Liputan: Widi Purwanto; Redaktur: Agni Vidya P, Amrih Rahayu, Ari Purnomo, Cisilia Perwita Setyorini, Kiki Dian Sunarwati, Sofarudin, Sika Nurindah, Novik Lukman Hakim

Staf Redaksi: Ario Bhawono, Ari Welianto, Arief Setiyanto, Dani Prima, Dwi Hastuti, Murniati, Putradi Pamungkas, Rudi Hartono, Triawati Prihatsari Purwanto, Raditya Erwiyanto, Tri Sulistiyani, Wardoyo; Fotografer: Insan Dipo Ferdias, Kurniawan Arie Wibowo, Maksum Nur Fauzan, Mohammad Ayudha, Yuhan Perdana; Grafis: Agung Setyawan; Koordinator Layout: Purnomo; Tim Kreatif: Aditya NP, Muh. Rofain, Andi Kristo W, Kustiono Ikhrom, Putra Aji.F, M. Yusni Huda; Litbang: Marwantoro Subagyo; Iklan Solo: Zhason Adi Kusuma HP: 085867002182; Iklan Jakarta: Lusi Sianturi HP: 087781949352; Joglosemar Biro Jakarta: Jl Ampera Raya Kav. Polri Blok D No. 19, Rt 03/RW 03, Ragunan Pasar Minggu, Jakarta Selatan; Bank: a.n PT Joglosemar Prima Media. Bank BNI Cabang Surakarta No. Rek. 0133921656; Mandiri No. Rek. 1380010095920; BCA No. Rek. 0155377777; Harga Langganan: Rp. 67.000; Tarif Iklan Baris: Rp. 5.000/baris; Iklan Kolom: Rp. 10.000/mmkl; Iklan Display BW: Rp. 20.000/mmkl; Iklan Display FC: Rp. 35.000/mmkl; Iklan Display FC Halaman 1 Lipatan Atas: Rp. 55.000/mmkl, Lipatan Bawah: Rp. 45.000/mmkl


JOGJA

RABU, 7 DESEMBER 2016

9 www.joglosemar.co

Belum Ada Perusahaan Ajukan Penangguhan BANTUL—Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Bantul hingga Selasa (6/12) belum menerima surat dari perusahaan di daerah setempat yang mengajukan penangguhan upah minimum kabupaten 2017. “UMK Bantul 2017 sudah kita sosialisasikan ke perusahaan-perusahaan November 2016, namun sampai sekarang belum ada yang mengajukan penangguhan,” kata Kasi Hubungan Industrial dan Tenaga Kerja Disnakertrans Bantul, Anursina Karti di Bantul, Selasa (6/12). Menurut dia, UMK Bantul 2017 yang ditetapkan sebesar Rp1.404.760 atau naik dibanding UMK Bantul 2016 sebesar Rp1.297.700 tersebut sudah disosialisasikan ke sekitar 300 perusahaan skala kecil dan sedang pada 23-24 November 2016. Ia mengatakan sebenarnya ada 563 perusahaan di seluruh Bantul, namun perusahaan yang tidak diundang langsung dalam sosialisasi tersebut diinformasikan melalui surat edaran yang disampaikan ke perusahaan. Ana sapaan akrabnya mengatakan, meski UMK 2017 sudah disosialisasikan kurang lebih dua pekan yang lalu, namun belum ada perusahaan yang keberatan dan mengajukan permohonan penangguhan penerapan upah terbaru di tahun depan. “Kalau ada perusahaan yang keberatan dengan UMK 2017 bisa mengajukan permohonan penangguhan yang dialamatkan ke Gubernur DIY Sri Sultan HB X, dan kita (Disnakertrans) mendapat surat tembusan,” katanya. Sementara itu, Kepala Disnakertrans Bantul Susanto mengatakan, jika perusahaan keberatan UMK 2017 bisa mengajukan ke Gubernur DIY untuk kemudian disurvei guna memastikan kondisi apakah perusahaan benar-benar tidak sanggup. Antara

Antara | Andreas Fitri Atmoko

KONGRES PERSATUAN TAMANSISWA XXI— Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Puan Maharani (kanan) didampingi Ketua Persatuan Tamansiswa Sri Edi Swasono (tengah) berjabat tangan dengan Gubernur DIY Sri Sultan HB X (kiri) saat pembukaan Kongres XXI Persatuan Tamansiswa di Pendopo Agung Tamansiswa, Yogyakarta, Selasa (6/12).

Satgas Saber Pungli Dikukuhkan JOGJA—Kota Yogyakarta kini memiliki Satuan Tugas Sapu Bersih Pungutan Liar setelah dikukuhkan secara resmi oleh Pelaksana Tugas Walikota Yogyakarta Sulistiyo, Selasa (6/12). “Kami akan segera melakukan koordinasi internal untuk menentukan program kerja yang akan dilakukan,” kata Ketua Satuan Tugas Sapu Bersih Pungutan Liar (Satgas Saber Pungli) Kota Yogyakarta AKBP Mujiyono di Yogyakarta, Selasa (6/12). Satgas Saber Pungli Kota Yogyakarta ditetapkan berdasarkan Keputusan Walikota Yogyakarta Nomor 511 Tahun 2016 sebagai tindak lanjut atas

Kewenangan yang dimiliki oleh Satgas Saber Pungli Kota Yogyakarta, di antaranya membangun sistem pencegahan dan pemberantasan Pungli Peraturan Presiden Nomor 87 Tahun 2016. Di Kota Yogyakarta, satuan tugas tersebut terdiri atas berbagai institusi, di antaranya Polresta Yogyakarta, Kodim 0734 Yogyakarta, Kejaksaan Negeri, Pengadilan Negeri,

Pengadilan Agama dan sejumlah Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di lingkungan Pemerintah Kota Yogyakarta. Kewenangan yang dimiliki oleh Satgas Saber Pungli Kota Yogyakarta, di antaranya membangun sistem pencegahan dan pemberantasan Pungli, melakukan operasi pemberantasan Pungli dan operasi tangkap tangan, serta memberikan rekomendasi pembentukan Satgas yang sama di tingkat instansi pelayanan publik dan rekomendasi sanksi untuk pelaku Pungli. “Harapannya tidak ada lagi pungutan liar pada pelayanan publik dan juga di tengah ma-

syarakat seperti maraknya juru parkir liar,” kata AKBP Mujiyono yang juga menjabat sebagai Wakil Kepala Polresta Yogyakarta itu. Sementara itu, Sulistiyo mengatakan Pemerintah Kota Yogyakarta sudah memiliki komitmen kuat dalam memberantas Pungli sejak 10 tahun lalu melalui berbagai layanan, seperti Unit Pengelola Informasi dan Keluhan (UPIK) serta talkshow interaktif dalam program Walikota Menyapa dan pemasangan poster antikorupsi secara masif di setiap kantor atau instansi pemerintah daerah. “Keberadaan Satgas Saber

Pungli akan makin menguatkan komitmen pemerintah daerah dalam pemberantasan pungutan liar secara tegas, terpadu, efektif, dan memberikan efek jera bagi pelaku,” katanya. Selain kesiapan Sumber Daya Manusia (SDM), Sulistiyo mengingatkan pentingnya sosialisasi kepada masyarakat mengenai keberadaan Satgas Saber Pungli serta persiapan fasilitas penunjang seperti telepon dan aplikasi pelaporan. “Tujuannya agar masyarakat bisa menyampaikan laporan dengan mudah dan pengaduan serta laporan yang masuk dapat ditindaklanjuti secara cepat,” katanya.  Antara

Kulon Progo Kembangkan Empat Agrowisata KULON PROGO—Dinas Pertanian dan Kehutanan Kabupaten Kulon Progo mengembangkan empat agrowisata agar mampu menggerakkan perekonomian masyarakat. Sekretaris Dinas Pertanian dan Kehutanan (Distan) Kulon Progo Aris Nugroho di Kulon Progo, Selasa (6/12) mengatakan agrowisata yang telah dikem-

bangkan, yakni Agrowisata Embung To Negoro (Kalibawang), Embung Kleco (Girimulyo), Kebun Teh Nglinggo dan Tritis (Samigaluh), dan Hutan Mangrove Pasir Mendit (Temon). “Kami giatkan pertanian terpadu dari penanam hingga pemasaran produk dengan mengembangkan sentra-sentra produk. Untuk itu, kami kembangkan

agrowisata,” kata Aris. Ia mengatakan beberapa sentra yang dikembangkan yakni Embung To Negoro sebagai sentra durian seluas 20 hektare. “Kami fasilitasi infrastruktur embung dengan geo membran. Saat ini berkembang baik, kunjungan wisata sudah banyak, dan kebun buah mulai berbuah,” kata dia. Agrowisata yang sama yakni Embung Kleco. Di

sana, sebagai sentra buah kelengkeng seluas 20 hektare. Agrowisata lain yang berkembang baik adalah Agrowisata Kebun Teh Nglinggo dan Tritis. Kunjungan wisata sudah baik. Tanaman teh dikembangkan dengan baik dan fasilitas bantuan sarana pengolahan. “Harapannya, wisatawan berkunjung. Wisatawan dapat menikmati teh di

tempat. Kami berharap pelaku wisata menyuguhkan paket wisata,” katanya. Saat ini, kata Aris, kawasan kebun teh Samigaluh menjadi pusat pertumbuhan ekonomi baru. Masyarakat menyuguhkan paket-paket wisata alam, homestay dan serta kegiatan kebudayaan. Setiap akhir pekan, jumlah kunjungan wisatawan mencapai 2.500

hingga 3.000 orang per hari. “Kami merangkul Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (Disparpora) untuk mengembangkan pariwisata dan perkebunan secara integrasi. Harapannya, memberdayakan masyarakat setempat,” katanya. Terkait petani teh yang kesulitan memasarkan hasil olahannya, Aris mengatakan pangsa pasar teh buatan

petani Samigaluh segmennya memang masyarakat tertentu. Masyarakat secara luas, masih terpaku pada teh buatan pabrik. Untuk itu, ia meminta petani bekerja sama dengan pelaku wisata menawarkan teh lokal dalam paket wisata. Hal ini, merupakan cara mempromosikan teh produksi petani yang efektif dan gratis.  Antara

KOMUNITAS Crafter Solo Raya

Wadah Berbagi Pengalaman Sesama Perajin

U

saha mikro kecil dan menengah (UMKM) saat ini menjadi bidikan pemerintah untuk dikembangkan. Bahkan, melalui dinas di masing-masing wilayah, pemerintah memberikan kemudahan dalam hal permodalan, pendampingan, hingga pemasaran agar UMKM semakin berkembang. Namun mengharapkan uluran tangan dari pemerintah saja tidaklah cukup. Butuh kerja keras

pula dari para pelaku UMKM agar usahanya maju. Selain itu, berorganisasi antarsesama pelaku usaha juga penting untuk menghadapi persaingan global. Salah satu organisasi yang menaungi para pelaku usaha adalah Crafter Solo Raya. Organisasi ini mewadahi para perajin se-eks Karesidenan Surakarta untuk maju bersama. Ketua Crafter Solo Raya Winarto mengungkapkan, pihaknya memberikan support kepada para anggota untuk lebih berkembang. “Salah

satunya dengan membekali para anggota dengan keterampilan. Dan beberapa waktu lalu kami menyelenggarakan workshop membuat bunga clay sabun mandi di Pakem,” katanya kemarin. Menurut Winarto, meskipun komunitasnya baru terbentuk satu tahun lalu, namun perkembangannya cukup pesat. Ini dibuktikan dengan jumlah anggota yang sudah mencapai 50 orang. Dari jumlah itu, anggota dari Solo mendominasi, sedangkan yang lainnya berasal dari kabupaten

se-eks Karesidenan Surakarta. Tidak hanya perajin skala kecil, anggota Crafter Solo Raya juga beranggotakan perajin skala besar. Bahkan, produknya sudah ada yang diekspor ke luar negeri. “Kebanyakan (anggota) dari Solo, tapi bagi kami itu tidak menjadikan Solo sebagai anak emas. Kami memosisikan anggota dari semua wilayah sama,” terang Winarto. Lebih lanjut, Crafter Solo Raya dibentuk sebagai wujud pemberdayaan UMKM supaya lebih terampil, serta menjadi wadah berbagi pengalaman antarperajin. Organisasi ini juga dibentuk untuk membangun jejaring perajin se-eks Karesidenan Surakarta dan bersinergi dengan pemerintah. Berbagi pengalaman, menurut Winarto, diwujudkan dengan kegiatan workshop seperti yang dilakukan di Pakem beberapa waktu lalu. Kegiatan semacam itu rutin diselenggarakan setiap satu atau dua bulan sekali. Dari workshop yang telah dilakukan, Crafter Solo Raya tidak hanya berkutat pada pembuatan bunga clay sabun, tetapi juga pemanfaatan

Kontak Person: 089676444676 (Winarto) | Basecamp: Jalan Imam Bonjol No 52 Solo | Foto-foto: Crafter Solo Raya

karung goni, kayu, bambu, botol bekas, kertas bekas, sparepart bekas motor atau mobil, serta kain perca. Sama seperti UMKM lainnya, anggota Crafter Solo Raya juga masih terkendala dalam hal pemasaran dan permodalan. Sehingga pelatihan tentang kemandirian selalu digencarkan. Di sisi lain, mereka juga berharap adanya perhatian lebih dari pemerintah atau dinas terkait. Dan 2017 mendatang, Crafter Solo Raya berencana menggelar pameran dan seminar kewirausahaan dengan mengundang sejumlah narasumber yang andal di bidangnya. “Kami juga siap bekerja sama dengan pihak manapun,” terangnya.  Murniati


10 www.joglosemar.co

AKADEMIA - PENDIDIKAN

RABU, 7 DESEMBER 2016

Buku Penjasorkes Ditarik

Mengandung Pornografi BANYUMAS—Beberapa Sekolah Dasar (SD) di Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah dibuat heboh. Pasalnya, salah satu buku materi pelajaran yaitu Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan (Penjasorkes) dinilai mengandung bahasa berbau pornografi. Pada halaman 54 di buku tersebut diterangkan tentang cara penanggulangan pelecehan seksual. Namun justru bahasa yang digunakan terlalu vulgar untuk ukuran pendidikan kelas V sekolah dasar. Salah satu sekolah yaitu SDN 1 Sokenagara Purwokerto, yang menerima buku-buku materi tersebut langsung bertindak cepat. Usai para siswa kelas V menyelesaikan ujian akhir semester mata pelajaran Penjasorkes. Seluruh buku-buku ini ditarik pihak sekolah. Beberapa guru olahraga dan guru lainnya yang melihat buku ini mengaku terkejut dengan isi kalimat buku ini. Mereka mengaku jika pihaknya baru tahu setelah ada wali murid melaporkan penemuan buku yang mengandung unsur pornografi ini. “Kalimat-kalimat dalam buku ini terlalu vulgar, sehingga buku ini sementara saya tarik karena adanya laporan dari wali murid di sekolah kami,” ujar Tri Rudiyati, Kepala SDN 1 Sokanegara Purwokerto, Selasa (6/12). Sementara buku-buku ini ditarik, pihak sekolah akan menunggu instruksi dari Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas mengenai penjelasan terkait temuan buku ini. Sedangkan beberapa wali murid sendiri menyayangkan adanya buku materi pelajaran siswa SD kelas V yang kalimat-kalimatnya terlalu vulgar dan tidak pas. Wali murid sendiri mengaku tidak keberatan dengan penarikan buku-buku tersebut karena justru buku-buku tersebut dinilai kurang pantas dibaca anak sekolah dasar. Okezone

 Etty Retnowati

Gemar Memasak

D

i dunia pendidikan Kota Solo, nama Etty Retnowati sudah tidak asing lagi. Ya, Etty yang saat ini menjabat sebagai Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kota Surakarta ternyata memiliki hobi memasak. Beragam masakan bisa disajikannya. Terutama opor ayam dan setup makaroni yang menjadi kesukaan anaknya. Hanya saja karena kesibukannya, orang nomor satu di lingkungan Disdikpora itu jarang memasak lagi. Ia mengaku tidak memiliki cukup waktu lagi hobinya tersebut. “Sebenarnya suka sekali memasak, namun apa boleh buat karena kesibukan, saat ini sudah jarang memasak. Bahkan ketika hari Sabtu atau Minggu itu saja kadang masih banyak kegiatan,” terang Etty kepada Joglosemar beberapa waktu lalu. Lanjut Etty, dirinya hanya memasak saat ada pesanan khusus saja. Baik itu dari sang suami atau anak-anaknya. “Ya kalau ada permintaan dari suami atau anak dan pas selo ya saya usahakan masak,” imbuh Etty. Namun ketika Idul Fitri tiba, Etty wajib masak opor ayam. Hal ini dikarenakan permintaan dari buah hatinya. “Kalau pas lebaran (Idul Fitri) saya wajib masak opor ayam. Karena anak-anak saya yang biasanya minta. Katanya opor buatan saya itu paling enak sedunia,” imbuhnya sambil tertawa. Selain opor, setup makaroni adalah makanan favorit keluarganya yang biasa dipesan oleh anak-anaknya. Dan tak hanya memiliki hobi masak, Mantan Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Surakarta ini juga memiliki hobi menonton film. “Ya nonton bersama suami dan anak saya karena memang hobi saya selain memasak adalah nonton film. Biasanya (nonton film) pas malam Minggu, kalau kebetulan tidak ada undangan pernikahan,” tambahnya. Jenis film yang dipilih Etty biasanya adalah film komedi.  Dwi Hastuti

Joglosemar | Dwi Hastuti

Joglosemar | Mohammad Ayudha

SISTEM ZONASI SEKOLAH—Pelajar pulang sekolah dengan menaiki sepeda di kawasan Ngemplak, Boyolali, Selasa (6/12). Pada tahun 2017 Pemerintah akan mengubah aturan dalam Penerimaan Peserta Siswa Didik Baru (PDSB) dengan sistem zonasi yang mengatur kewajiban sekolah untuk hanya menerima peserta didik yang berdomisili berdekatan lokasi sekolah yang saat ini sudah diterapkan di Jakarta, Malang dan Surabaya.

Penghapusan UN Tunggu Keputusan Presiden YOGYAKARTA—Penghapusan ujian nasional (UN) pada 2017 sebagaimana rencana Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) belum ada kepastian. Pasalnya, penghapusan tersebut masih harus mendapat penetapan dari presiden yang akan dilakukan melalui rapat terbatas. “Belum ada keputusan. Besok masih ada rapat terbatas. Ditunggu saja, sabar,” kata Mendikbud, Muhadjir Effendy, usai menghadiri Kongres XXI TamansiswadiJogja,Selasa(6/12). Meski begitu, Kemendikbud terus melakukan persiapan pelaksanaan ujian sekolah berstandar nasional. Ini sebagai pengganti UN dan hingga kini persiapan yang dilakukan sudah mencapai 60 hingga 70 persen. Kemendikbud berencana menghapus pelaksanaan UN pada 2017 dan menggantinya dengan ujian sekolah berstandar nasional. Salah satu alasan yang dikemukakan Menteri Muhadjir terkait penghapusan UN adalah soal pilihan ganda yang tidak bisa digunakan untuk mengembangkan sikap kritis dan kreatif siswa. Oleh karena itu, ia pun

Meski begitu, Kemendikbud terus melakukan persiapan pelaksanaan ujian sekolah berstandar nasional menggagas agar soal yang diberikan kepada siswa juga disertai dengan soal essay. “Jika mekanisme UN diubah, maka praktis semuanya akan berubah baik dari guru dan siswa. Semuanya akan beradaptasi dengan mekanisme yang baru,” katanya. Sedangkan untuk pengganti UN, Mendikbud mengatakan, soal-soal dalam ujian sekolah berstandar nasional sepenuhnya akan disusun oleh guru di daerah melalui Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) untuk jenjang SMP dan SMA atau sederajat dan melalui Kelompok Kerja Guru (KKG) untuk SD. “Soal dibuat guru. Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP) hanya akan membuat kisi-kisi soal dan memberikan soal titipan dari pusat. Soal dari pusat ini diberikan untuk mengukur standar na-

sional,” katanya. Selain bertanggung jawab pada soal, guru juga memiliki kewenangan untuk menentukan kelulusan siswa. “Negara hanya sebatas memberikan pengakuan saja. Mekanisme ini sesuai dengan pemahaman mengenai UU Sisdiknas,” katanya. Sedangkan untuk kebutuhan anggaran pelaksanaan ujian sekolah berstandar nasional, Muhadjir mengatakan, tidak akan membebani keuangan pemerintah daerah. “Nanti akan kami bicarakan dengan pemerintah daerah karena alokasi untuk UN itu ada. Pelaksananya adalah pemerintah daerah. Untuk SMA/SMK diampu provinsi, sedangkan SD dan SMP oleh kabupaten/kota,” katanya. Sementara itu, Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Puan Maharani memastikan, bahwa keputusan mengenai UN akan diputuskan dalam rapat terbatas. “Dari hasil rapat terbatas itu akan diketahui apakah penghapusan akan dilakukan. Jika ia, dimulai dari tahun berapa. Itu semua akan diputuskan dalam rapat terbatas,” katanya.  Antara

Kemenristekdikti Targetkan 40 Inovasi di 2017 JAKARTA—Direktur Jenderal Penguatan Riset dan Pengembangan (Dirjen Risbang) Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Kemenristekdikti), Muhammad Dimyati mengatakan, jumlah publikasi internasional saat ini sudah mengalami peningkatan. Dari target yang ditentukan, yakni 6.250 publikasi, kini sudah mencapai 9.012 publikasi. “Inovasi pengukur daya saing bangsa. Sedangkan inovasi bermula dari riset. Jadi, riset adalah kata kuncinya,” ujarnya di Hotel Millenium, Jakarta, Selasa (6/12). Meski begitu, peningkatan publikasi belum disertai dengan peningkatan inovasi. Menristekdikti

Mohamad Nasir menyebut, tren riset yang sudah baik ini harus dilanjutkan dengan mengelompokkan riset sehingga tidak hanya menjadi riset dasar. “Jangan hanya publikasi terus selesai. Harus dihasilkan prototipe dan inovasi. Inovasi tahun ini masih 26,” ucap Nasir. Nasir mengungkapkan, target inovasi di 2017, yaitu 40 inovasi. Adapun level inovasinya harus bisa di angka tujuh, delapan, dan sembilan. “Inovasi ini masih jauh dengan jumlah 9.000 publikasi. Untuk prototipe sudah ratusan tapi yang inovasi ini masih 26. Tahun depan akan ditingkatkan jadi 40 ini target luar biasa,” tukasnya.  Okezone

Unisri Cetak 15 Wirausahawan Baru SOLO—Program Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (Iptek) bagi kewirausahaan di Universitas Slamet Riyadi (Unisri) Surakarta dimulai sejak tahun 2014 dan berakhir pada tahun 2016 ini. Untuk pertanggungjawaban kegiatan, Unisri mengikuti seminar laporan hasil yang diselenggarakan Kemenristekdikti. Ketua Tim Pelaksana Iptek Kewirausahaan, Saiful Bahri mengatakan, program ini merupakan skim pengabdian kepada masyarakat yang diselenggarakan Kemenristekdikti dengan target luaran berupa 15 mahasiswa sebagai entrepreneur atau wirausaha muda yang profesional, mandiri, jujur dan beretika bisnis.

Selain itu juga harus menghasilkan karya ilmiah yang diseminarkan tingkat nasional dan internasional. Seminar hasil pengabdian kepada masyarakat yang diikuti 108 peserta dari perguruan tinggi, termasuk Unisri. “Dengan demikian, Unisri telah mampu menghasilkan wirausaha muda sebanyak 15 mahasiswa,”ungkap Saiful Bahri, Selasa (6/12). Program terus dilanjutkan dengan mengembangkan Unit Kegiatan Mahasiswa Kewirausahaan (UKMK) dengan pusat bisnis mahasiswa sebagai sarana mahasiswa berpraktik sebagai wirausaha. Bidang karya industri kreatif menjadi prioritas pengembangan usaha mahasiswa Unisri.  Dwi Hastuti

 MAHASISWA UNS BUAT APLIKASI CARI LES

Permudah Temukan Tentor yang Cocok

L

es atau yang biasa dikenal dengan bimbingan belajar (bimbel) memang sudah menjadi kebutuhan bagi beberapa pelajar. Sayangnya tidak setiap bimbel sesuai dengan keingingan. Peluang tersebut ditangkap oleh mahasiswa dari Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Sebelas Maret Surakarta (UNS), Alfath Prabanuadhi. Awalnya, Alfath melihat adik sepupunya yang kesulitan mencari tentor les yang cocok. Dari situlah, Alfath punya ide untuk menciptakan aplikasi Cari Les. Aplikasi ini memudahkan orang tua atau siswa mencari guru les yang sesuai dengan kebutuhan mereka. “Adik sepupu saya itu sering ganti guru les, alasannya tidak cocok. Jadi, melihat itu saya terinspirasi membuat aplikasi yang memudahkan,” ujar ma-

hasiswa semester tujuh ini. Aplikasi yang nantinya bisa diunduh lewat android ini menjadi pemenang kategori pendidikan dalam kompetisi Global Challenge yang beberapa bulan lalu diadakan International Office UNS. Selain mendapat hadiah Rp 25 juta, Cari Les juga berkesempatan dibimbing oleh tentor-tentor yang mumpuni di bidangnya. Sedikit berbeda dengan produk lain yang serupa, Cari Les tidak menawarkan jasa tentor secara perorangan. Cari Les bekerja sama dengan bimbel ternama dan memiliki banyak tentor. Tujuannya, agar aplikasi ini tidak menyaingi bimbel yang telah ada namun justru memperkuat. Meskipun demikian, tim Cari Les yang terdiri dari Alfath selaku CEO, Bagas Tri Pamungkas sebagai developer, Tiyas Sulistioningrum sebagai

marketing dan Moechamad Alvan Prastoyo Utomo ini memberlakukan seleksi yang ketat. Baik bimbel maupun tentor yang ditampilkan memiliki kualifikasi yang cukup baik. Sehingga diharapkan pengguna jasa cocok dengan tentor yang ada. Dalam aplikasi yang baru akan diluncurkan dalam beberapa bulan mendatang itu, nama, gelar, keahlian, serta nomor telepon tentor dan bimbel akan ditampilkan. Orang tua atau siswa yang tertarik bisa langsung menghubunginya. “Ke depan, kami ingin semua jasa les bisa kami tampilkan. Jadi, bukan hanya jasa les mata pelajaran yang umum dibutuhkan anak-anak sekolah melainkan juga jasa les musik, dan sebagainya,” jelas Alfath. Meski belum menetapkan tarif atas jasa cari les, Alfath tidak menampik ke depan akan

Joglosemar | Dwi Hastuti

CARI LES—CEO Cari Les Alfath Prabanuadhi sedang menunjukkan aplikasinya. ada tarif tertentu bagi bimbel yang jasanya ditampilkan. Ia juga berencana akan mengembangkan aplikasi ini hingga ke lingkup yang lebih luas, bukan hanya Solo saja. “Kami masih dalam taraf pengembangan, sehingga un-

tuk sementara baru bekerja sama dengan dua bimbel. Ke depan, kami juga akan mempromosikan Cari Les ke sekolah-sekolah dan mengajak lebih banyak lagi bimbel untuk terlibat,” kata Alfath lagi.  Dwi Hastuti


SAMBUNGAN

RABU, 7 DESEMBER 2016

11 www.joglosemar.co

Botoh Tak...................................................................................................................................................................................................................bungan dari Hal 1 Salah satu tokoh Sambungmacan, SUS, yang memiliki banyak kolega botoh asal Jatim mengakui, botoh memang masuk ke hampir semua Pilkades yang berlangsung kemarin. Hanya saja, jumlah botoh yang masuk di setiap desa berbedabeda, tergantung intensitas

persaingan calonnya. Untuk beberapa desa, kebanyakan botoh lokal yang bermain. Sedangkan untuk botoh dari luar daerah seperti Ngawi dan Jatim, banyak masuk ke desa-desa dengan intensitas persaingan calon ketat seperti di Banyurip, Plumbon, dan

juga lebih banyak ngumpul di luar lokasi desa,” ujarnya. Kemunculan botoh juga diakui salah satu saksi calon di Pilkades Banyurip, Sambungmacan, Sumardi. Ia mengatakan, pada hari H sebelum pencoblosan sekitar pukul 05.00 WIB, ada lima orang tak dikenal

Plosorejo. “Tapi hampir di semua desa yang melaksanakan Pilkades hari ini tadi (kemarin), semua ada botoh yang masuk. Jumlahnya saja yang beda di setiap desa. Tapi gerakannya memang nggak terpantau secara langsung. Kebanyakan

Jasad Daliyem................................................................................... sambungan dari Hal 1 Upaya itu pun tidak siasia, karena tim gabungan akhirnya berhasil menemukan jasad Mbah Darmo Daliyem, yang sudah teruruk tanah selama kurang lebih delapan hari. Menurut Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Karanganyar Nugroho, jenasah Mbah Darmo Daliyem ditemukan oleh tim relawan gabungan sekitar pukul 08.10 WIB pada sektor 2 petak lokasi pencarian. Titik temuan tersebut berjarak kurang lebih 200 meter dari titik awal keberadaan korban sebelumnya. “Korban ditemukan oleh tim gabungan sekitar

pukul 08.10 WIB, di sektor 2, sedalam kurang lebih 2,5 meter tertimbun tanah di dasar sungai yang berada di lokasi longsor,” kata Nugroho di sela-sela mengirim jenazah di RSUD Karanganyar, Selasa (6/12). Lebih lanjut diungkapkan Nugroho, jasad Daliyem sendiri ditemukan berjarak sekitar 100 meter dari penemuan korban Gito Gimin, yang sebelumnya telah ditemukan pada Sabtu (3/12) oleh tim gabungan. Nugroho menjelaskan, penemuan terhadap jasad Daliyem sendiri diketahui berawal dari ditemukannya kain dan sabit yang diduga milik Daliyem sewaktu membantu me-

manen padi di sawah milik Saimun. “Awalnya tim menemukan sabit dan kain yang diduga milik korban, selanjutnya setelah digali terus menerus, kemudian tim berhasil menemukan jasad korban dan untuk proses selanjutnya, korban dibawa ke RSUD Karanganyar untuk dilakukan autopsi. Selanjutnya diserahkan ke rumah duka,” jelas Nugroho. Sementara itu, operasi terhadap bencana tanah longsor yang berada di Desa Bulurejo, Karangpandan, Karanganyar, ditutup langsung oleh Kapolres Karanganyar, AKBP Ade Safri Simanjuntak. Dalam penutupan tersebut, Ka-

polres memberikan apresiasi yang tinggi kepada tim relawan yang sudah berjibaku sejak pencarian hari pertama melakukan aksi sosial. Kapolres juga memuji kegigihan tim Relawan yang sudah bersamasama anggota Polri dan TNI untuk mencari korban longsor. “Terus terang saya berterima kasih dan bangga kepada tim Relawan operasi pencarian korban bencana longsor yang terjadi di Bulurejo, Karangpandan, Karanganyar. Berkat perjuangan dan jerih payah relawan lah akhirnya korban bisa ditemukan,” kata Kapolres.  Rudi Hartono

Vietnam Bakal................................................................................... sambungan dari Hal 1 “Dia (Boaz) pemain kunci tim dan memiliki kemampuan luar biasa mengangkat motivasi rekan-rekannya. Dia juga pemain berbahaya di lini depan. Makanya dia harus dijaga,” kata pelatih Vietnam, Nguyen Huu Thang, Selasa (6/12). Apa yang diwaspadai Vietnam ini bukan tanpa alasan. Selain menjadi pemain kunci, Boaz Solossa merupakan seorang penyerang yang haus gol. Pemain yang akrab dipanggil Boci ini juga mencetak gol termasuk saat pertandingan semifinal pertama melawan Vietnam di Stadion Pakansari Cibinong, Bogor, Sabtu (3/12). Nguyen Huu Thang mengaku Boaz bukan satusatunya pemain Indonesia yang bakal dikawal khusus. Namun, ada beberapa nama yang selama ini diwaspadai seperti Andik Vermansah maupun pemain naturalisasi yang selalu tampil gesit yaitu Stefano Lilipaly. Sementara itu, Timnas Indonesia dipastikan siap tempur menghadapi tuan rumah di Stadion My Dinh. Pelatih timnas Alfred Riedl mengatakan anak asuhnya bakal menghadapi semangat yang luar biasa dari tim tuan rumah yang juga mendapatkan dukungan penuh dari suporternya. “Kami beruntung bisa

Antara | Widodo S. Jusuf

LATIHAN RESMI—Pesepak bola tim nasional Indonesia Andik Vermansah (ketiga kiri) melakukan latihan resmi dan uji coba lapangan bersama rekan setimnya di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, Vietnam, Selasa (6/12). ke semifinal. Tapi di sepak bola anda harus berjuang keras. Keinginan kuat sangat menentukan. Mental juga sangat menentukan pada pertandingan nanti,” kata Alfred Riedl. Riedl mengaku sudah mempersiapkan strategi khusus untuk meredam tekanan tuan rumah. Mantan pelatih Vietnam ini juga tidak ingin ada adu penalti untuk menentukan pemenang. “Saya tidak berpikir adu penalti,” kata pria yang pernah mengantarkan timnas Garuda menjadi runner up Piala AFF 2010 itu. Timnas Merah Putih

ringan saat leg pertama, dikabarkan siap bermain. Asisten pelatih Wolfgang Pikal menyebut ada tiga pemain yang mengalami cedera, mereka adalah Stefano Lilipaly, Boaz, dan Rizky Pora. “Kelihatannya Boaz bisa main. Tim medis sedang berusaha agar dia siap main,” ucap Pikal. “Kita punya empat center back yang siap pakai. Untuk formasi kita ingin pakai dua formasi untuk kita lebih fleksibel. Besok (hari ini) baru akan kita umumkan di team meating,” lanjut Pikal.

datang dengan kekuatan penuh termasuk dengan membawa pemain muda jebolan Timnas Indonesia U-19, Muchlis Hadi Ning Syaifulloh. Dua defender Yanto Basna dan Fachruddin Arianto juga sudah bisa dimainkan. Muchlis Hadi Ning mengaku siap menunjukkan kemampuan terbaiknya jika diberikan kesempatan untuk bermain. “Saya masih muda dan banyak belajar dari senior-senior. Rasanya bangga bisa bermain di sini,” katanya. Sementara Boaz Salossa yang mengalami cedera

 Antara | Detik

yang diduga botoh sempat diamankan oleh pemuda setempat. Mereka diketahui dari Jatim dan dicurigai merupakan botoh atau hendak memasukkan botoh ke salah satu calon. “Tadi pagi (kemarin) ada lima orang yang terdeteksi. Untungnya ketahuan keamanan dari pemuda sini. Sempat dicek KTP juga, karena ketahuan bukan dari warga sini akhirnya diminta pergi. Mereka antara botoh dan dalan botoh,” jelasnya. Dugaan masuknya pengaruh botoh ini juga terbukti dengan hasil Pilkades Banyurip yang berbalik dari peta awal. Calon Kisworo yang sempat diunggulkan di awal-awal, akhirnya tumbang dengan selisih sekitar 450 suara dari pemenang, Suwarno. Di Plumbon yang disebutsebut paling banyak kemasukan botoh, hasilnya juga menempatkan pendatang

baru, Totok Aribowo sebagai pemenang mengungguli Adi Sunarto, dengan selisih hanya 85 suara. Padahal beberapa hari sebelumnya, peta kekuatan sebaliknya. Masuknya botoh juga dirasakan sejumlah tim pemenangan calon di Banyurip. Wanto, salah satu tim pemenangan calon di Banyurip menuturkan, masuknya botoh diketahui ketika ada banyak tumpangan (uang) untuk menembak calon pemilih. “Mainnya numpangi tembakan, ada botoh numpangi lagi, sehingga petanya jadi berubah,” ujarnya. Tokoh asal Kecamatan Masaran, Suyadi Kurniawan juga menyampaikan, dari pengamatannya botoh juga masuk di Karangpelem dan ada pula di Jirapan. Menurutnya, permainan botoh tidak hanya menebar uang, tapi juga memainkan isu bursa untuk mempengaruhi

psikologi massa. Ia juga menyayangkan kurangnya antisipasi dari aparat, sehingga botoh bisa leluasa memainkan peran dan bermain di Pilkades serentak kali ini. “Tidak hanya main duit, mereka juga main isu, sehingga menggoyangkan pemilih untuk ikut yang banyak. Akhirnya imbasnya merusak demokrasi dan objektivitas pemilih. Yang kami sayangkan kenapa aparat nggak ada yang bisa nembus. Memang menutup mata atau memang nggak jeli mengamatinya,” urainya. Meski informasi soal botoh itu sangat santer, aparat menampik hal itu. Kabag Ops Polres Sragen Kompol Joni Susilo saat ditemui ketika memantau perhitungan suara di Pilkades Jambanan, juga menyebut dari pantauannya ke 19 lokasi Pilkades, ia menegaskan tidak ada botoh. “Nggak ada itu,” tukasnya.  Wardoyo

Raka Tak...................................................... sambungan dari Hal 1 Meski hanya menggunakan tulisan, Raka berinisiatif untuk mengajak ngobrol. “Saya bilang lewat tulisan kepada teman-teman kalau saya tuli dan teman-teman menjawab tidak apa-apa tuli, kita tetap berteman. Sejak itulah rasa minder dan malu mulai hilang,” imbuh laki-laki kelahiran Sragen, 21 Mei 1998 ini. Setelah itu, Raka bercerita kalau dirinya mulai diajak untuk bermain futsal dan kegiatan lainnya. Pengalamannya di sekolah tersebut dijadikannya sebuah cerita. Hingga pada suatu hari, ada lomba Menulis Pengalaman Menarik Bersama di Sekolah Inklusi dengan tema Sahabat Anak Berkebutuhan Khusus

(ABK) jenjang SD, SMP, SMA/SMK Direktorat Pembinaan Pendidikan Khusus dan Layanan Khusus Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud). “Lomba digelar pada 27 Oktober lalu dengan mengirimkan karya lewat email,” ujar Raka. Tak butuh persiapan lama mengingat pemberitahuan lomba sangat mendadak. Dua sampai tiga hari cukup bagi Raka untuk menyiapkan tulisan tersebut. Dan ternyata Raka berhasil menyabet juara 1 di ajang perlombaan tersebut. “Dan pada tanggal 3 Desember kemarin, saya diundang ke Hotel Aston Jember untuk menerima hadiah,”

kata Raka. Dengan perolehan juara 1 tersebut, Raka berhasil membawa pulang piagam, piala dan satu unit laptop. “Ini merupakan prestasi pertama yang saya raih,” katanya bangga. Raka bercita-cita untuk masuk ke perguruan tinggi dengan mengambil Program Studi (Prodi) Pendidikan Luar Biasa (PLB). Bahkan Raka yang tinggal di Kadipiro, Banjarsari, Solo ini memiliki keinginan untuk memperjuangkan nasib penderita difabel. Raka menilai, Bangsa Indonesia yang memiliki penduduk difabel banyak, namun fasilitas yang ada belum semua mendukung untuk kebutuhan difabel. 

Berprofesi dan............................................. sambungan dari Hal 1 Namun, untuk menjadi seorang ibu yang baik tidaklah mudah dan membutuhkan pengetahuan. Setidaknya inilah yang dijalani oleh Ana Fitri Yanti. Terapis Wicara RS PKU Muhammadiyah itu kini dalam kesehariannya selalu bersinggungan dengan anak kecil, khususnya Bawah Lima Tahun (Balita). Ia bertugas membantu para bayi-bayi mungil yang mengalami kesulitan dalam bicaranya. Sejak awal warga Sukoharjo itu memang berniat untuk belajar tentang terapi wicara. “Saya tertarik karena saat itu terapi wicara masih sangat asing. Jadi saya penasaran ingin mengetahui seperti apa

teknik dalam terapi itu,” kata alumni Poltekkes Surakarta itu. Ana yang baru menikah itu kini mulai mempersiapkan diri untuk mendidik anaknya nanti. Selama ini, ia banyak belajar dari pengalaman para pasiennya. “Ternyata profesi yang selama ini saya geluti juga menjadi bekal saya ketika nanti dikarunia anak. Saya jadi memahami cara mendidik anak,” ungkapnya. Ana pun pmenyoroti sebagian orangtua yang terkesan salah kaprah dengan teknologi. Seperti orangtua yang memberikan fasilitas smartphone dan televisi kepada anaknya yang masih terlalu kecil. Padahal, hal itu berdampak pada sosiali-

sasi anak dengan lingkungan sekitar menjadi sangat minim. Lebih parahnya lagi, dampak dari kebiasaan menggunakan smartphone dan televisi, banyak anak yang mengalami keterlambatan bicara dan memerlukan penanganan terapi secara terpadu. “Pasien kami kebanyakan seperti itu (memberikan smartphone,red) kepada anaknya. Orangtua kadang bangga jika sang anak pandai mengoperasikan alat komunikasi itu. Tapi sebenarnya hal itu justru menghambat komunikasi anak. Tidak ada komunikasi dua arah sehingga anak cenderung diam,” katanya lagi.  Murniati

Jadwa Jadwal Penerbangan enerbbaanggaan R Reguler Jadwal P eegu guler Telp Informasi Bandara: (0271) 781164 Garuda Indonesia Rute Berangkat CGK-SOC-CGK 06.50 CGK-SOC-CGK 10.20 CGK-SOC-CGK 13.25 CGK-SOC-CGK 15.15 CGK-SOC-CGK 18.00 Nam Air Rute SOC-CGK CGK-SOC-CGK CGK-SOC

Datang 10.00 18.40

Tiba 07.40 11.05 14.15 16.00 16.50

No Penerbangan GA 220 /223 GA 222/225 GA 224/227 GA 228 /221 GA 226 /229

Jumlah 162 162 162 162 162

Ket Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari

Berangkat 07.00 11.00 -

Jenis Pesawat B737 300/400/500 800 NG

Kursi 148/168 112/189

Sriwijaya Air Rute Datang Berangkat CGK-SOC-CGK 16.20 16.50

Jenis Pesawat B 737-800

Kursi Ket 188 Jumat dan Minggu

Lion Air Rute SOC-CGK SOC_BPN CGK-SOC-CGK BPN-SOC-BTH CGK-SOC-CGK CGK-SOC-CGK BTH-SOC-SUB CGK-SOC-CGK SUB-SOC CGK-SOC

Datang 09.00 11.10 13.00 17.00 17.35 19.20 20.30 20.45

Batik Air Rute HLP-SOC-HLP

Datang Berangkat 17.15 18.05

Citilink Rute SOC-CGK

Datang 15.10

Wings Air Rute Datang SUB-SOC-BDO 07.00 BDO-SOC-SUB 10.10 Air Asia Rute DPS-SOC-DPS

Jenis Pesawat B - 737-900 B - 737-900 B - 737-900 B - 737-900 B - 737-900 B - 737-900 B - 737-900 B - 737-900 B - 737-900 B - 737-900

Jenis Pesawat B737-800 NG

Berangkat 15.40 Berangkat 07.25 10.35

Kursi 215 215 215 215 215 215 215 215 215 215

Ket EX-RON EX-RON Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari RON ROn

Kursi Ket 162 Setiap Hari

Jenis Pesawat A 320 Jenis Pesawat ATR 72 ATR 72

Kursi Ket 180 Setiap Hari Kursi Ket 70 Setiap Hari 70 Setiap Hari

Berangkat 12.55

Jenis Pesawat Kursi Ket A 320 180 Rabu, Jumat, Minggu

Air Asia (INTERNATIONAL) Rute Datang Berangkat DPS-SOC-DPS 08.25 08.50

Jenis Pesawat Kursi Ket A 320 180 Selasa, Kamis, Sabtu

Reservasi Garuda Trigana Air Air Asia Informasi

Datang 11.40

Berangkat 06.10 07.00 09.45 12.55 13.49 17.40 18.15 20.00 -

Ket EX-RON Setiap Hari RON

: 781018 & 737500 : 782495&748397 : 784488 : 780400, 780715

Sriwijaya Lion Air Citilink

: 780629 % 723777 : 781706 & 781999 : 7889352Penerangan/

KERETA

JURUSAN

BERANGKAT

ARGO LAWU

Solo -Jogja-Jakarta

ARGO DWIPANGGA

Solo -Jogja-Jakarta

20.00

ARGO LAWU

Solo -Jogja-Jakarta

09.15

SANCAKA

Jogja-Surabaya

07.30

SANCAKA

Jogja-Surabaya

MALABAR

Malang-Bandung

MALABAR

Bandung-Malang

MALIOBORO EKSPRES

Jogja-Malang

BIMA

Malang-Jakarta

14.25

SENJA UTAMA SOLO

Solo-Jakarta

17.30

FAJAR UTAMA YK

Yogyakarta-Jakarta

17.45

BENGAWAN

Solo Purwosari-Jakarta

14.30

SRIWEDARI

Jogja-Solo

05.30

PRAMEKS

Solo-Kutoarjo

05.15

PRAMEKS

Kutoarjo-Solo

06.10

SRIWEDARI

Solo-Jogja

07.15

SRIWEDARI

Jogja-Solo

09.10

PRAMEKS

Solo-Jogja

09.25

PRAMEKS

Kutoarjo-Solo

08.45

SRIWEDARI

Solo-Jogja

10.40

PRAMEKS

Jogja-Solo

11.05

PRAMEKS

Solo-Jogja

12.10

SRIWEDARI

Jogja-Solo

12.15

PRAMEKS

Solo-Jogja

13.00

SAMSAT KELILING S enin : K ec.G emolong dan Kec. GeSENIN Kelurahan Banyuanyar, Colomadu molong dan Colomadu. ec.BakiParkir S elasa : K dan Pusat K aranggede SELASA Halaman Oleh-Oleh R abu : K el.S ingopuran K Karanggede. artasura Jongke, Kec. Baki dan S imo Singopuran Kartasura RABU : dan Kelurahan K amis : K ec. M ojolaban dan Kec Simo Jumat : Balaikota S urakarta KAMIS Kecamatan Jebres, Kec. Mojolaban JUMAT : Balaikota Surakarta SABTU : Goro Assalam MINGGU : Car Free Day Jl. Slamet Riyadi Surakarta

AK

JAR

08.00

H U JA

17.25 16.00

16.50 20.45

PRAMEKS

Jogja-Solo

13.50

SRIWEDARI

Solo-Jogja

16.00

PRAMEKS

Jogja-Solo

14.45

PRAMEKS

Solo-Jogja

16.10

SRIWEDARI

Jogja-Solo

18.00

PRAMEKS

Solo-Jogja

17.00

PRAMEKS

Kutoarjo-Solo

19.05

SRIWEDARI

Solo-Jogja

20.40

SIDOMUKTI

Solo-Jogja

10.00

SIDOMUKTI

Jogja-Solo

11.45

KALIJAGA

Solo PWS-Semarang

05.15

KALIJAGA

Semarang-Solo PWS

08.45

KELILING

SAMSAT & SIM KELILING Nomor Taksi Solo WAKTU PELAYANAN: 08.00-14.00W IB PERSYARATAN: BPK B asli + Fotocopy 1 lembar, S TN K asli + Fotocopy 1 lembar, K TP asli + Fotocopy 1 lembar

Solo Sentral 0271 - 728728 Bengawan 0271 - 743666 Gelora 0271 - 7004999 Sakura 0271 - 851851

SIM KELILING DI SOLO S enin :: GGOR O R Manahan M anahan SENIN S elasa :: GGOR O R Manahan M anahan SELASA RABU Square R abu :: DDepan epanSolo S olo S quare KAMIS : UNS Halaman SPMB K amis : 816 +DODPDQ 630% JUMAT Grand MallM all Jumat :: DDepan epanSolo S olo G rand SABTU Solo S abtu :: DDepan epanBalaikota Balaikota S olo

Kosti Solo 0271 - 856300

WAKTU PELAYANAN: 09.00-11.30W IB PERSYARATAN: Fotokopi S IM lama dan K TP 2 lembar (D isertai yang asli sebagai bukti)

Angkasa 0271 - 781315 Mahkota Ratu 0271 - 655666


12

rabu, 7 DESEMBER 2016

www.joglosemar.co

Pencarian Terkendala Arus Bawah Laut

Antara | Puspa Perwitasari

PEMUSNAHAN NARKOBA—Presiden Joko Widodo (kedua kiri) didampingi Menkopolhukam Wiranto (kedua kanan), Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Komjen Pol Budi Waseso (kiri) dan Dirjen Bea Cukai Heru Pambudi (kanan) memimpin pemusnahan barang bukti narkoba hasil tangkapan BNN di Silang Monumen Nasional, Jakarta, Selasa (6/12). .

Presiden Jokowi Hadiri Pemusnahan Narkoba

BNN Musnahkan 990 Kg Sabu JAKARTA—Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Budi Waseso memaparkan hasil kerja selama pemberantasan narkoba selama setahun. Total ada 196 tersangka yang diproses hukum terkait narkotika. “Sebagai hasil kerja nyata tahun 2016 ini, BNN bekerja sama dengan TNI, Polri, dan Bea Cukai, dan instansi terkait berhasil mengumpulkan barang bukti narkotika jenis sabu sebanyak 990 kilogram, ganja sebanyak 3 ton 51 kg, dan ekstasi 616.534 butir,” kata Budi Waseso dalam pemusnahan barang bukti narkoba di Monas, Jakarta Pusat, Selasa (6/12). Selain itu, BNN juga menyita

Barang bukti tersebut diperolah dari beberapa kasus ditangani BNN, Polri, dan Bea Cukai dengan jumlah tersangka 29 orang. Budi Waseso Kepala BNN

aset terkait perkara narkoba sebesar Rp 261,863 miliar. Dari 21 kasus yang ditangani, BNN juga melakukan pendalaman terkait tindak pidana pencucian uang dengan nilai transaksi Rp 3,6 triliun. Pada pemusnahan barang bukti yang dihadiri Presiden

Joko Widodo, BNN memusnahkan sabu seberat 445 kilogram, ekstasi 190.840 pil, ganja kering seberat 422 kilogram, pil erimin five 323.000 butir. “Barang bukti tersebut diperolah dari beberapa kasus ditangani BNN, Polri, dan Bea Cukai dengan jumlah tersang-

Polisi Punya Bukti Makar JAKARTA—Polda Metro Jaya dan Kodam Jaya melakukan penangkapan terhadap 8 orang tokoh yang diduga akan melakukan upaya makar, pada 2 Desember dini hari menjelang aksi damai di Monas. Polisi menyebut, pihaknya memiliki bukti permulaan yang cukup untuk menetapkan 8 orang tersebut sebagai tersangka kasus tersebut. “Karena kami sudah ada bukti permulaan yang cukup, sehingga kami lakukan itu (penangkapan), kemudian statusnya yang bersangkutan tersangka,” tegas Kapolda Metro Jaya Irjen M Iriawan di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Selasa (6/12).Iriawan mengatakan, penangkapan tersebut berdasarkan hasil informasi intelijen. Laporan intelijen yang menyebutkan adanya dugaan Aksi Bela Islam III akan ditunggangi

itu kemudian dianalisis dan diselidiki. Sejumlah pejabat tinggi Polri dan TNI kemudian merapatkan hasil intelijen tersebut. Rapat tersebut digelar beberapa hari sebelum pelaksanaan aksi damai 2 Desember lalu. “Sebelum tanggal 2 (Desember) malam kami dan Pangdam Jaya dan beberapa pejabat Kodam mengadakan rapat, rapat membahas hasil informasi intelijen karena beberapa orang akan melakukan yang diduga perbuatan makar,” sambung Iriawan. Dari informasi intelijen itu pula, diketahui tokohtokoh tersebut melakukan pertemuan di beberapa tempat yang membahas agenda makar. Selain tokoh aktivis, informasi intelijen juga menyebutkan ada beberapa di antaranya purnawirawan jenderal yang

Reuters | Thierry Gouegnon

Antara

Ikhlas Meski Harus Jalan Kaki Jarak Jauh Ratusan warga Pati dan Rembang sejak Senin (5/12) melakukan aksi jalan kaki atau long march menuju Semarang. Mereka melakukan itu sebagai penegasan penolakan pembangunan pabrik semen di daerah mereka.

S Antara | M Agung Rajasa

DUGAAN MAKAR—Kapolda Metro Jaya Irjen Mochamad Iriawan (kanan) menunjukkan foto penangkapan pelaku makar di Jakarta, Selasa (6/12). terlibat, seperti Kivlan Zein dan Adityawarman Thaha. Pada malam itu, Iriawan selaku Kepala Satgas dan Pangdam Jaya Mayjen TNI Teddy Lhaksamana sebagai wakilnya, memimpin

operasi tersebut. Iriawan mengatakan, operasi ini atas persetujuan dan sepengetahuan Kapolri Jenderal Tito Karnavian dan Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo. n Detik

Mantan Satpam jadi Presiden

M

hun dan banyaknya narkoba menjadi perhatian semua pihak khususnya BNN. “Tolong ini diberi garis bawah dan betul-betul kalau melihat barang seperti ini kita harus nyatakan perang besar terhadap narkoba,” katanya. Dalam kesempatan itu Presiden Jokowi memasukkan sejumlah barang bukti narkoba ke dalam dua mesin pemusnah narkoba yang sudah disiapkan. Hadir dalam acara ini Menko Polhukam Wiranto, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo dan Wakapolri Komjen Syafruddin.  Detik |

n WARGA LONGMARCH TEMUI GUBERNUR

Adama Barrow

antan anggota satpam Argos, jaringan toko perlengkapan

ka 29 orang,” imbuh Budi. Sementara itu, Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengingatkan bahwa jumlah terpidana mati kasus narkoba tidak sebanding dengan jumlah generasi muda yang menjadi korban penyalahgunaan narkotika dan bahan berbahaya itu. “Bandingkan 15.000 generasi muda kita mati karena narkoba setiap tahunnya dan berapa pengedar dan bandar yang mati setiap tahunnya,” kata Presiden Jokowi dalam sambutan pemusnahan barang bukti kasus narkoba di Silang Monas Jakarta. Presiden meminta agar besarnya korban mati setiap ta-

rumah tangga di Inggris, terpilih menjadi presiden Gambia, sebuah negara di Afrika. Komisi pemilihan mengumumkan bahwa Adama Barrow (51) menjadi Presiden Gambia, Selasa (6/12). Lahir di satu desa di tepi sungai di Gambia, Barrow bekerja sebagai manajer di perusahaan gas sebelum memutuskan

untuk belajar di London. Di sela-sela studi inilah ia bekerja untuk mencari tambahan penghasilan karena ia ingin menabung untuk mendirikan perusahaan sendiri. Barrow mengatakan tidak malu dengan masa lalu sebagai satpam di London. “Hidup adalah proses. Kehidupan di Inggris membantu membentuk kepribadian saya,” kata Barrow. Pria yang sekarang menjadi pengusaha properti tersebut dikenal sebagai Muslim yang taat dan mengatakan bahwa agama ia gunakan sebagai panduan hidup.  Detik

umariatun (46), salah satu peserta aksi, tetap bersemangat meski baru saja berjalan cukup jauh. Dia sudah berjalan dari Rembang dan kemarin sempat beristirahat di Pati. Sumariatun bertekad bisa menuntaskan aksinya menuju Semarang untuk bertemu Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo. Dia mengakui, aksi jalan kaki dari Rembang menuju Semarang merupakan pengalaman yang tidak akan terlupakan. “Maklum baru pertama kali mengikuti aksi jalan kaki dengan jarak yang cukup jauh,” ujarnya. Meskipun demikian, dia mengaku, ikhlas demi menolak keberadaan pabrik semen, karena dikhawatir-

AKSI WARGA KENDENG—Sejumlah peserta aksi longmarch berjalan menyusuri jalan jalur pantura Pati-Kudus, Jawa Tengah, Selasa (6/12). Mereka berjalan untuk menemui Gubernur Ganjar Pranowo di Semarang,

kan menimbulkan berbagai dampak negatif, baik lingkungan maupun kehidupan warga. Peserta aksi yang tadinya hanya warga Rembang, mendapat tambahan dari warga Pati yang ikut bergabung dalam aksi longmarch itu. Tujuan mereka sama yakni menyatakan tidak setuju dengan keberadaan pabrik semen di daerah mereka. Salah satu anggota Jaringan Masyarakat Peduli Pegunungan Kendeng (JMPPK) Rembang, Sukinah, mengatakan warga Pati yang ikut bergabung cukup banyak. Total warga yang mengikuti aksi mencapai 300-an orang. “Kami cukup senang mendapat dukungan, se-

hingga perjuangan warga Rembang untuk menolak keberadaan pabrik semen tidak sendirian,” ujar saat ditemui di sela aksi jalan kaki di Jalan Pati-Kudus kilometer 6,3 turut Desa Bumirejo, Margorejo, Kabupaten Pati, Selasa (6/12). Ia mengatakan, aksi jalan kaki yang ditempuh dari Rembang sejak Senin (5/12) dalam rangka mengawal putusan peninjauan kembali (PK) di Mahkamah Agung. Sebelumnya, kata dia, Gubernur Jateng siap mematuhi putusan hukum. Pasca adanya PK dari MA seharusnya izin lingkungan kegiatan penambangan oleh PT Semen Gresik di Rembang dicabut. Kenyataannya, lanjut dia, hingga kini hal itu belum juga dilakukan. “Warga Rembang ingin mengingatkan kepada gubernur terkait ajakan untuk mematuhi hukum,” ujarnya lagi. n Antara

Antara | Yusuf Nugroho

JAKARTA—Pencarian korban pesawat Polri yang jatuh di perairan Kabupaten Lingga, Kepulauan Riau memasuki hari keempat, Selasa (6/12). Jumlah personel pencarian yang tergabung dalam tim SAR gabungan ditambah untuk memperluas titik-titik pencarian. “Akan ada penambahan personel penyelam yaitu sekitar 25 orang yang akan berupaya untuk melakukan pencarian dengan memperluas wilayah pencarian di sekitar Pulau Senayang,” kata Kabag Penum Divisi Humas Polri Kombes Martinus Sitompul di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Selasa (6/12). Martinus mengatakan, derasnya arus bawah laut menjadi kendala dalam pencarian korban dan pesawat. Hal itu menyebabkan pergerakan benda di bawah laut menyebar ke tempat yang lebih luas. Martinus juga menjelaskan pihaknya masih menunggu kotak hitam ditemukan untuk mengungkap penyebab jatuhnya pesawat tersebut. “Itu kondisi bagus saat mau terbang dari Pangkal Pinang itu kondisi cukup baik maka 11 penumpang kemudian berangkat ke Kepri perjalanan sekitar dua jam, sehingga mereka pastikan kendaraan layak dan siap terbang,” katanya. Belum ada dugaan-dugaan awal terkait jatuhnya pesawat pada Sabtu (3/12). Saat ini tim memfokuskan pencarian para korban. Jumlah personel pencarian yang tergabung dalam tim SAR gabungan ditambah untuk memperluas titik-titik pencarian. “Namun memang ada satu terjadi kendala yang kita belum tahu makanya akan dilakukan upaya pencarian tubuh korban dan termasuk black box sehingga diketahui penyebabnya,” ujarnya. Polri sudah membangun posko di Bandara Pondok Cabe, Tangerang Selatan agar keluarga korban dapat lebih cepat mendapat informasi tentang pencarian korban.  Detik


JSSoccer JS Soccer ď ľď ľwww.joglosemar.co

Reuters | Kai Pfaffenbach

RABU, 7 DE D DESEMBER ESE SE 2016

Pierre-Emerick Aubameyang

Cristiano Ronaldo

Real Madrid vs Borussia Dortmund

MENANTI SEJARAH TERCIPTA

DORTMUND—Duel penentuan antara Real Madrid kontra Borussia Dortmund berpotensi menghadirkan rekor-rekor. Dortmund pun mengejar sebuah rekor yang pernah dicetak Madrid. Pelatih Real Madrid,

Pekerjaan Zidane tidak akan mudah

VS

REAL MADRID Zinedine Zidane Navas

Ronaldo

Weidenfeller Papasthopoulos

Piszczek Castro

Dembele

Vazquez Benzema

Kovacic

Ginter

1

Modric Casemiro

Zinedine Zidane juga mengejar rekor tak terkalahkan dalam 34 pertandingan. Madrid akan menjamu Dortmund di Santiago Bernabeu, Kamis (8/12) dinihari WIB.  Berlanjut ke Hal 15 Kol 1

BORUSSIA DORTMUND 3-4-3 Thomas Tuchel

live

Pepe

Ramos Marcelo

4-3-3

Carvajal

Bartra

Weigl Schemlzer

Aubameyang Reus

Kamis (8/12) ¡02.45 WIB

Mario Mandzukic

Mantapkan Langkah

K

Shinji Okazaki & Riyad Mahrez

 Berlanjut ke Hal

15 Kol 5

FC Porto vs Leicester City

Iming-iming untuk Rubah

L

Nuno Espirito Santo

VS

Casillas Felipe Marcano Telles Torres Otavinho

4-4-2

Pereira Corona Danilo

$

Leicester pun telah mengantongi tiket juara grup usai mengoleksi 13 poin dari lima laga. Mereka hanya sekali seri saat lawan FC Porto.  Berlanjut ke Hal 15 Kol 1

eicester City baru kebobolan satu gol di fase grup Liga Champions. Clean sheet di matchday enam akan membuat mereka bergabung ke daftar elit. Sementara itu di Grup G,

FC PORTO

LEICESTER CITY

live

4-4-2

Zieler

Mahrez Vardy

Jota

Claudio Ranieri Simpson Morgan

3

Silva

Huth

Drinkwater

Reuters | Carl Recine

19:00

Persija Jakarta vs Persegres Gresik

!

S

ami Khedira akhirnya telah menemukan tambatan hatinya. Gelandang Juventus itu diberitakan telah berpacaran dengan Kimberley Mens, model asal Jerman. Mencuatnya berita itu, karena mantan pemain Real Madrid tersebut terekam kamera tengah jalan berdua di Turin, Italia, beberapa waktu yang lalu.  Berlanjut ke Hal 15 Kol 1

Rabu, 7 Desember 2016 Vietnam vs Indonesia

!

"

Gandengan Baru Khedira

Jadwal Pertandingan Mitra Kutai Kartanegara vs Persipura Jayapura

Kimberley Mens

¡02.45 WIB

18:30

#

Musa

Kamis (8/12)

16:00

Fuchs

King Okazaki

emenangan jadi target wajib Juventus yang akan menjamu Dinamo Zagreb di Juventus Stadium, pada matchday pamungkas Grup H Liga Champions, Kamis (7/12) dini hari WIB. Juve yang kini jadi pemuncak klasemen grup memang sudah dipastikan lolos ke babak 16 besar. Namun status mereka untuk jadi juara grup masih belum pasti, seiring Sevilla yang menguntit dengan jarak satu poin. Jika urung raih tiga poin, Juve memang tetap akan jadi juara grup, dengan syarat Sevilla gagal petik kemenangan di markas Olympique Lyon. Namun tim asuhan Massimiliano Allegri jelas enggan mengambil risiko tersebut.

Indosiar FOX Sports, RCTI SCTV

Kamis, 8 Desember 2016 02:45

Tottenham Hotspur vs CSKA Moscow

beIN Sports 1

02:45

Real Madrid vs Borussia Dortmund

beIN Sports 2

02:45

FC Porto vs Leicester City

beIN Sports 3 medium_portrait

Reuters | Giorgio Perottino

Juventus vs Dinamo Zagreb

Reuters | Javier Barbancho

HALAMAN | 13


SPORT

14

www.joglosemar.co

RABU, 7 DESEMBER 2016

Kejurnas PBSI 2016

Djarum Kudus dan Jaya Raya Tancap Gas SOLO—Tim bulutangkis Djarum Kudus dan Jaya Raya Jakarta membuktikan kapasitasnya sebagai salah satu tim kuat, di ajang Balibli.com Kejurnas Beregu Campuran Dewasa Antar Klub di GOR Sritex Arena, Selasa (6/12). Di pertandingan pertama, kedua klub berhasil mengunduli lawannya. Djarum Kudus yang berada di Grup A berhasil menaklukan USM Jaya Semarang dengan skor 5-0. Tak mau kalah, di Grup B Jaya Raya juga meraih kemenangan dengan skor yang sama dengan menaklukan Guna Darma Bandung. Salah satu angka klub tim Kretek didapatkan melalui pasangan yang berhasil meraih juara di ajang All England 2016 Debby Susanto/ Praven Jordan yang berhasil unggul atas pasangan USM Jaya Semarang Ana Rovita/ Zaenuri Sebastian dengan skor (21-8,21-11). Dalam pertandingan tersebut, Debby/Praven hanya

Tentu bersyukur dengan kemenangan ini. Apalagi di pertandingan awal kita berhasil menang dengan skor 5-0.” Hendra Setiawan Pemain Jaya Raya Jakarta

membutuhkan waktu 20 menit untuk meraih kemenangan. Tak mau kalah, tim Jaya Raya Jakarta juga menampilkan salah satu pasangan ganda putra terbaiknya, yakni Hendra Setiawan dan Markis Kido. Pasagan yang pernah menyumbangkan medali emas bagi Indonesia di ajang Olimpiade Beijing tahun 2008 silam, hanya membutuhkan waktu 18 menit untuk menaklukan pasangan

tim Guna Dharma Bandung Brilian Rahmat Pemadi/Risko Asuro dengan skor (21-7, 21-11). “Tentu bersyukur dengan kemenangan ini. Apalagi di pertandingan awal kita berhasil menang dengan skor 5-0,” jelas Hendra Setiawan seusai pertandingan. “Kalau optimis tentu, tapi kita fokus di setiap pertandingan dahulu. Bagaimana berupaya untuk meraih kemenanga di setiap laga. Di grup B, pesaing terberat kita ada Suryanaga Mutiara Timur Surabaya,” imbuh pebulu tangkis asal Pemalang ini. Pada pertandinan pertama tersebut, klub Djarum belum menampilkan pasangan terbaiknya, yakni Tantowi Ahmad dan Lilyana Natsir. Sementara itu di pertandingan selanjutnya, Djarum Kudus akan bertemu dengan Exist Jakarta. Dan tim Jaya Raya bertemu dengan PMS Solo.  Raditya Erwiyanto

Joglosemar | Kurniawan Arie Wibowo

KEJURNAS—Pebulutangkis Jawa Timur, Violita Dewi yang berpasangan dengan Indra LP mencoba mengembalikan bola ke arah lawannya, pasangan pebulutangkis DKI Jakarta, Virni P dan Abhinaya saat bertanding dalam Blibli.com Kejuaraan Bulu Tangkis Nasional 2016 di GOR Sritex Arena, Solo, Selasa (6/12).

Keliling Lapangan 20 Atlet Jalani Tes Kesehatan JAKARTA—Sebanyak 20 atlet balap sepeda putra dan putri yang diproyeksikan turun pada SEA Games 2017 dan Asian Games 2018 menjalani tes kesehatan bersama Satuan Pelaksana Program Indonesia Emas di PPITKON Kemenpora, Jakarta, Selasa (6/12). Dari 20 nama pebalap yang yang menjalani tes kesehatan sebelum masuk pemusatan latihan nasional (pelatnas) ini ada nama pebalap senior yang sudah kenyang pengalaman dikancah nasional dan internasional yaitu Uyun Muzizah. Direktur Performa Tinggi Satlak Prima Deny Gumulya menilai Uyun Muzizah meski saat ini sudah berusia 37 tahun kemampuannya masih bisa diandalkan. Bahkan, pebalap kelahiran Tuban Jawa Timur ini bakal menjadi ujung tombak di SEA Games 2017.  Antara

Soal Uji Lapangan, Panpel Tunggu Arahan GTS SOLO—Empat partai final bakal tersaji di Stadion Manahan selama bulan Desember ini, yakni diawali final Piala Soeratin pada 10 Desember. Kemudian 11 Desember final Liga Nusantara (Linus) dan berlanjut 13 Desember final Indonesia Soccer Championship (ISC) U-21 dan ISC B pada 17 Desember.

Ketua Panpel lokal Solo Heri “Gogor” Isranto, belum mengetahui secara resmi kapan semua tim akan datang ke Kota Bengawan. Namun, Gogor memastikan untuk final Piala Soeratin dan Linus, masing-masing tim tidak diberi kesempatan untuk menjajal rumput Stadion. “Kalau Linus dan Soeratin memang tidak diberi kesem-

patan, namun kalau untuk ISC U-21 dan ISC B kemungkinan akan diberikan kesempatan. Namun, kami masih menunggu arahan dari pihak GTS (Gelora Trisula Semesta) seperti apa,” jelas Gogor kepada Joglosemar, Selasa (6/11). Jelas, jika tidak diberi kesempatan akan sedikit menyulitkan masing-maisng tim. Ka-

kan, masing-masing tim kontestan pun sempat mengeluhkan tak mendapatkan fasilitas untuk latihan. “Lha mau bagaimana lagi, kalau itu sudah ketetapan, ya mau tidak mau kalau berlatih harus mengeluarkan uang sendiri untuk sewa lapangan untuk latihan,” katanya.  Raditya Erwiyanto

3 Pesilat Indonesia Lolos ke Final

GM Hoang Puncaki Klasemen JAKARTA—Pecatur Vietnam GM Hoang Thi Bao Tram memimpin setelah pertandingan babak kedua turnamen catur Japfa International Masters di Jakarta, Selasa (6/12). Pecatur Vietnam itu memastikan berada di posisi puncak klasemen setelah mengumpulkan 2 poin dari hasil kemenangan di pertandingan babak pertama Senin (5/12) dan babak kedua. Sementara itu pecatur Vietnam lainnya IM Duong The Anh bersama pecatur Rumania IM Alina L’ami terpaut setengah poin di belakang dengan mengumpulkan 1,5 poin. Pecatur Indonesia IM Irwanto Sadikin pecatur rekan senegaranya FM Priasmoro Novendra, FM Yiseph Theolufus Taher, FM Setyaki Azarya Jodi, IM Nay Oo Kyaw Tun dari Myanmar, IM Aleksandar Wohl (Australia) mengumpulkan 1 poin.  Antara

rena keberadaan uji lapangan sangat penting untuk beradaptasi antara pemain dan lapangan. Seperti saat babak 32 besar Piala Soeratin dan Linus lalu. Kota Solo juga mendapat kesempatan untuk menggelar laga Grup G. Dimana waktu itu menggunakan dua Stadion, yakni Stadion Sriwedari dan Pandan Arang Boyolali. Bah-

Joglosemar | Kurniawan Arie Wibowo

MENGHADAPI PERSIJA—Sejumlah pemain Persegres Gresik United menjalani latihan di Stadion Manahan, Solo, Selasa (6/12). Persegres Gresik United bertekad menghentikan catatan buruknya yang tak pernah meraih kemenangan di tujuh laga terakhir.

Mitra Kukar Tak Gentar

Persegres Ingin Hentikan Rekor Buruk di Manahan

SAMARINDA—Kesebelasan Mitra Kukar bertekad meredam Persipura Jayapura pada pertandingan lanjutan Torabika Soccer Championship 2016 di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur, Rabu (7/12). Pelatih Mitra Kukar Jafri Sastra di Tenggarong, Selasa (6/12), mengatakan timnya tidak ingin kehilangan poin di kandang, meskipun lawan yang akan dihadapi merupakan pimpinan klasemen sekaligus kandidat juara. “Kami akan memberikan perlawanan terbaik kepada Persipura dan ingin menjaga rekor kandang yang belum pernah kalah,” katanya. Menghadapi Persipura menjadikan tantangan tersendiri bagi Adi Bayauw dan kawan-kawan untuk meraih kemenangan, apalagi pertandingan TSC sudah memasuki pekan-pekan terakhir.  Antara

SOLO—Tim Persegres Gresik United bertekad menghentikan catatan buruknya yang tak pernah meraih kemenangan di tujuh laga terakhir, ajang Torabika Soccer Championship (TSC) 2016, saat melawan tuan rumah Persija Jakarta, di Stadion Manahan, Rabu (7/12) sore ini. Memang, ini bukan pekerjaan mudah bagi sang nahkoda Persegres Eduard Tjong, pasalnya faktor kelelahan menghantui Patrick Daniel dan kawankawan. “Saya tahu, untuk meraih semua ini, harus bekerja keras. Apalagi tim Persija bukan tim sembarangan. Secara peringkat Persija diatas kami,” jelas pelatih

yang akrab disapa Edu, di Balai Persis Solo, Selasa (6/12). Terakhir kali tim berjuluk Laskar Joko Samudro ini merasakan kemenangan pada 16 Oktober lalu, saat mengalahkan tim tamu Pusamania Borneo FC dengan skor 2-1. “Dalam keadaan apapun, sebelum berangkat ke Solo, semua pemain dan pelatih sepakat untuk bekerja keras dan membawa pulang tiga poin,” harapnya. Secara khusus, mantan pelatih Timnas Indonesia U-19 ini, menyoroti dua striker tim lawan, yakni Emmanuele “Pacho” Kenmogne dan Greg Nwokolo. Menurut Edu, dua pemain ini bisa menjadi mimpi buruk bagi

pasukannya. Sementara itu, tim berjuluk Macan Kemayoran siap tampil all out, untuk memberikan kemenangan. Mengingat, di pertandingan ini, bakal menjadi laga kandang terakhir bagi tim asal Ibukota itu. “Semua sudah kami persiapkan, kami ingin menutup laga kadang terakhir dengan sebuah kemenangan,” tegas pelatih Persija, Muhammad Zein Al Hadad. Hal senada juga diungkapkan oleh salah seorang pemain Persija yang bernomor punggung 17, Abrizal. “Mewakili pemain Persija, kami sangat siap tampil maksimal dan meraih kemenangan,” katanya.  Raditya Erwiyanto

DENPASAR—Tiga atlet Indonesia memastikan lolos ke babak final Kejuaraan Dunia Pencak Silat ke-17 setelah mengalahkan lawan-lawan pada babak semifinal yang berlangsung di GOR Lila Bhuana Denpasar, Bali, Selasa (6/12). Tiga atlet itu adalah Awaluddin Nur pada kelas A putra, Selly Andriani pada kelas D putri, dan Mariati pada kelas bebas putri. Awaluddin masuk ke final setelah mengalahkan pesilat Vietnam Le Qucc Son pada babak semifinal. Sedangkan Selly menaklukkan lawan asal Singapura Nurul Suhaila binti Mohd Saiful pada semifinal. Pesilat senior Mariati melaju ke final setelah menang 5-0 dari lawan asal Vietnam Nguyen Long Van Trang. Pada putaran final, Mariati akan menghadapi atlet Thailand Suwichada Pruphetkaew.

Ketua Umum PB IPSI Prabowo Subianto mengatakan atlet-atlet Merah-Putih harus tampil lebih berprestasi dalam kejuaraan dunia menyusul semangat atlet-atlet luar negeri yang juga ingin unggul dalam cabang olahraga bela diri asal Indonesia itu. Indonesia, lanjut Prabowo, mendapatkan tantangan utama dari atlet-atlet Vietnam dan Thailand yang juga mampu berprestasi dalam kejuaraankejuaraan pencak silat internasional. “Selain negara-negara ASEAN, atlet-atlet cari Asia Tengah dan Timur Tengah juga tampil kuat dalam kejuaraan dunia ini,” ujar Prabowo. Pelatih tim Indonesia Abas Akbar mengatakan tetap meminta para atletnya untuk menjaga strategi permainan agar tidak terpengaruh pola permainan lawan.  Antara

Antara | Wira Suryantala

MENANG—Pesilat Komang Harik Adi Putra (kedua kanan) melayangkan pukulan ke pesilat Vietnam Vu Vang Hoang dalam perempat final kelas 65-70 kg putra Kejuaraan Pencak Silat Internasional di Denpasar, Bali, Selasa (6/12). Komang menaklukkan lawannya dengan skor 5-0.


SPORT

RABU, 7 DESEMBER 2016

15 www.joglosemar.co

Bisa jadi Desember Ceria untuk Chelsea LONDON—Bisa jadi Desember akan menjadi bulan yang ceria bagi Chelsea. Setelah menang lawan Mancehster City, Chelsea ditunggu laga-laga yang relatif ringan pekan depan. Penjaga gawang Chelsea, Thibaut Courtois, meminta agar timnya tak membuang kesempatan meraih hasil maksimal demi memperlebar kans juara. Chelsea kokoh di puncak papan klasemen Premier League selama tiga pekan terakhir. Laga paling akhir, menghadapi Manchester City, yang disebut-sebut sebagai ujian terbesar diselesaikan dengan baik oleh Chelsea. Tim besutan Antonio Conte itu menang 3-1 di Etihad Stadium setelah sempat tertinggal 0-1. Kemenangan itu menjadi hasil positif yang kedelapan secara beruntun. Sudah begitu, dalam kurun waktu itu Chelsea cuma kebobolan dua gol. Rentetan hasil bagus itu membuat Chelsea menguasai tabel dengan nilai 34 di pekan 14 ini. Arsenal sebagai pesaing terdekat berjarak tiga poin. Chelsea berpeluang untuk memperlebar jarak dengan para rival mulai akhir pekan ini. Dalam tiga laga yang dijadwalkan, tim-tim lawan dinilai lebih lemah. Chelsea akan menjamu West Brom pada 11 Desember, dilanjut laga tandang ke markas Sunderland (15/12) dan Crystal Palace (17/12). Kemudian dilanjutkan lawan Bournemouth (26/12) dan Stoke City (31/12). Menilik laju tiga lawan itu,

Sejauh ini, Chelsea sudah mencatat delapan kemenangan dengan kebobolan dua gol. Chelsea dijagokan untuk menang. Jika tim besutan Antonio Conte ini bisa menang, maka kesempatan untuk mengulang moment indah di musim 2014/2015 dengan menjadi juara Liga Premier Inggris akan terbuka lebar. “Dalam dua pekan ke depan kami akan menghadapi tiga pertandingan yang boleh dibilang lawan-lawan yang lebih lemah. Jika kami bisa meraih kemenangan dalam pertandingan-pertandingan itu maka kami akan mendekati gelar juara,” kata Courtois seperti dikutip Daily Star. Courtois berharap agar Chelsea juga tak kebobolan lagi. Sejauh ini, Chelsea sudah mencatat delapan kemenangan dengan kebobolan dua gol. Hasil positif ini didapat setelah sang manajer menerapkan skema 3-4-3. “Kami hanya kemasukan dua gol dalam delapan pertandingan dan sungguh menyenangkan kalau bisa menjadi juara dengan laju seperti ini. Kami telah memenangkan dua pertandingan meskipun sempat tertinggal lebih dulu. Kami tetap bekerja keras di lapangan ataupun di luar lapangan,” ucap dia.  Detik

Reuters | Phil Noble

KARTU MERAH—Pemain Manchester City, Sergio Aguero mendapat kartu merah dari wasit Anthony Taylor saat dalam laga melawan Chelsea, akhir pekan kemarin.

Sanksi 4 Laga untuk Aguero LONDON—Dua pemain Manchester City, Sergio Aguero mendapat skorsing 4 pertandingan serta Fernandinho 3 pertandingan dari Asosiasi Sepakbola Inggris (FA). Untuk Fabregas, FA tak menjatuhkan sanksi apapun meski dia terlibat keributan dengan Fernandinho. Sergio Aguero mendapatkan kartu merah saat menghadapi Chelsea pada laga lanjutan Premier League, di Stadion Etihad, Sabtu (3/12). Pada injury time Sergio Aguero menekel David Luiz cukup keras masa injury time. Pelanggaran itu pun berbuntut pertikaian antar para pemain kedua tim. Fernandinho berseteru dengan Cecs Fabregas di pinggir lapangan. Akibat ulah tersebut, Fernandinho terancam sanksi larangan tampil tiga laga. Dengan

demikian, Aguero dipastikan absen saat menghadapi Leicester City (10/12), Watford (14/12), Arsenal (18/12), dan Hull City (26/12). Sementara Fernandinho bisa memperkuat City saat melawan Hull City. FA juga menyatakan Manchester City dan Chelsea harus bertanggung jawab atas keributan antar pemain yang terjadi pada duel keduanya akhir pekan lalu. FA memvonis keributan itu tak lepada dari kesalahan kedua klub yang dianggap tidak bisa mengendalikan pemainnya. City dan Chelsea akan dikenakan denda dalam jumlah besar.  Detik

Diego Simeone Akui Bakal Latih Inter Milan klub tersebut di era 90-an. Beberapa kali Simeone maupun Inter ditanyakan perihal kabar tersebut, jawabannya pun selalu mengarah ke satu hal: cepat atau lambat Simeone pasti akan ke Giuseppe Meazza. Kabar tersebut dikuatkan dengan keputusan Simeone beberapa waktu lalu yang

memangkas dua tahun masa kontraknya. Sehingga musim 2016/2017 ini adalah tahun terakhirnya menjadi pelatih Atletico Madrid. Isu itu makin dikuatkan dengan pernyataan anak Simeone, Giovanni, yang bermain di klub Serie A Genoa. Dia bilang kalau ayahnya sudah pasti akan

melatih Inter. Terkait pernyataan anaknya tersebut, Simeone tidak menyangkal sama sekali dan malah membenarkannya. Meski demikian, Simeone tak mau menyebut pasti kapan dia akan melatih Inter. “Untuk saat ini masa depan saya sudah jelas.Tidak ada yang harus dikomentari lagi.

Saya sudah bicara banyak dengannya (Giovanni) dan juga keluarga saya, semua orang tahu saya akan melatih Inter suatu hari. Tidak ada yang baru di sini ,” ujar Simeone seperti dikutip Football Italia.  Detik

Diego Simeone dok

MUNICH—Diego Simeone tak menyangkal rumor soal dirinya bakal melatih Inter Milan. Tapi, untuk saat ini, Simeone enggan membahasnya terlalu panjang. Rumor soal Simeone bakal ke Inter sebenarnya sudah lama beredar. Apalagi pelatih asal Argentina itu adalah mantan pemain

Iming-iming......................................................................................................................................................................................................sambungan dari Hal 13 Dari lima pertandingan itu, The Foxes sebutan dari Leicester City mencetak tujuh gol dan kebobolan satu gol saja. Seandainya The Foxes tidak kebobolan gol di matchday enam pada tengah pekan maka keduanya akan membuat torehan istimewa dan bergabung dengan segelintir tim elit yang bisa melalui fase grup dengan

kebobolan satu gol saja. Menurut UEFA.com, sejauh ini tak ada satu tim pun yang mampu melewati fase grup Liga Champions tanpa kebobolan. Maka cuma kebobolan satu gol sepanjang fase grup juga sudah terbilang istimewa. Bahkan empat dari tim yang terdaftar dalam jajaran ini pun sukses terus maju sampai final. Tim-tim itu di antara-

nya AC Milan 1992/1993, Ajax 1995/1996, Juventus 1996/1997 dan 2004/2005. Selain itu ada Villarreal, Liverpool , Chelsea 2005/2006. Ada juga Mancehster United 2010/2011, Monaco 2014/2015 dan Paris Saint Germain 2015/2016. Beda di Liga Champions dan Liga Premier Inggris. Leicester City mencatatkan hasil yang berbeda

dalam dua kompetisi itu. Mereka tengah tengah berada pada periode kurang sip di liga.Leicester masih kesulitan untuk meraih kemenangan di liga. Si Rubah tak pernah menang dalam lima pekan terakhir. Paling akhir, Leicester dikalahkan Sunderland dengan skor 1-2. Hasil-hasil kurang oke itu membuat Leicester turun ke

Menanti Sejarah..............................................................................sambungan dari Hal 13 Sama-sama telah lolos ke fase knockout, kedua tim tinggal memperebutkan status juara Grup F yang niscaya akan memberi keuntungan untuk mengarungi babak 16 besar. Saat ini Dortmund masih menguasai pucuk klasemen dengan perolehan 13 poin, unggul dua poin dari El Real. Untuk menjadi juara grup Die Borussen hanya butuh minimal hasil imbang sementara El Real mesti menang. Bagi Madrid, kemenangan juga akan mengantar Cristiano Ronaldo dkk. menyamai rekor tidak terkalahkan terpanjang dalam sejarah klub. Sebelumnya rekor itu pernah diciptakan oleh Madrid-nya Leo Beenhakker pada 1988-89. Hasil imbang 1-1 di El Clasico akhir pekan lalu, membuat Madrid kini sudah tidak terkalahkan di 33 pertandingan. Terakhir kali

tim besutan Zinedine Zidane itu menderita kekalahan ialah saat tumbang 0-2 di markas Wolfsburg dalam perempatfinal Liga Champions, April 2016. Kini sejarah menunggu Madrid-nya Zidane. Sang entrenador akan menyamai torehan pendahulunya, Leo Beenhakker, yang membawa Los Blancos melaju 34 pertandingan tidak terkalahkan pada musim 1988-89. Akan tetapi, pekerjaan Zidane tidak akan mudah. Madrid akan ditantang Dortmund dalam laga penentuan juara grup F Liga Champions di Santiago Bernabeu, Kamis (8/12/2016) dinihari WIB. Meski sempat tersendat di kancah domestik, Dortmund terbukti masih perkasa di Eropa. Dari lima pertandingan grup, tim besutan Thomas Tuchel itu belum terkalahkankan dengan meraup empat ke-

menangan dan sekali seri, termasuk memenangi laga sensasional melawan Legia Warszawa 8-4. Selain itu Dortmund telah mendapatkan kepercayaan dirinya kembali usai secara meyakinkan menggilas Bayer Leverkusen 4-1 di lanjutan Bundesliga, Sabtu (3/12). Kendati begitu, Madrid didukung statistik apik. Di kandang sendiri, Cristiano Ronaldo dkk. meraih dua kemenangan dan sekali imbang dalam tiga pertemuan terakhir melawan Dortmund. Sementara Dortmund menjadi tim paling subur di fase grup dengan 19 gol, lebih unggul daripada Barcelona (16) dan Madrid (14). Tim besutan Thomas Tuchel itu kini hanya butuh sebuah gol saja untuk masuk sebuah daftar elite. Sejauh ini baru ada tiga tim yang mengukir rekor gol terbanyak (20) di fase

grup Liga Champions, yaitu Manchester Unite (1998/1999). Selain itu ada Barcelona (2011/2012), dan Madrid (20130/2014). Kembalinya Marco Reus jelas menjadi angin segar bagi kubu Dortmund. Sejak comeback dari absen panjang di laga sensasional kontra Legia Warszawa Reus telah mengemas dua gol dan empat assist dalam tiga pertandingan, termasuk treble assist dalam kemenangan 4-1 atas Bayer Leverkusen di akhir pekan lalu. Kehadiran Reus akan membantu Dortmund yang tumpul dalam dua kunjungan terakhirnya ke Bernabeu. Sejak terakhir kali mencetak dua gol dalam hasil imbang 2-2 pada November 2012, kunjungan Dortmund ke ibukota Spanyol itu berujung kekalahan dengan kebobolan 5 gol tanpa memasukkan bola ke gawang Madrid.  Detik

peringkat 16 dengan nilai 13 dan sudah defisit tujuh gol pada pekan ke-14 ini. Tengah pekan ini Leicester ditunggu laga dengan Porto dalam lanjutan fase grup. Lagai itu sudah tak berpengaruh terhadap laju Leicester setelah mereka memastikan tiket babak knock out sebagai juara grup pekan lalu. Maka, boleh dibilang,

fokus Leicester ada pada lanjutan Premier League. Ujian besar akan dijalani Leicester dengan menjamu Manchester City di King Power Stadium pada 12 Desember. Penyerang Leicester, Shinji Okazaki, meminta rekan-rekannya untuk bekerja keras menyiapkan diri. Dia sendiri mempunyai motivasi lebih tinggi menghadapi pertan-

dingan itu. “Dengan performa kami saat ini, kami tak bisa memastikan 100 persen apakah kami akan kalah atau menang. Begini, kami memang kalah dari Sunderland tapi kami juga bisa memenangi laga berikutnya dan hanya perlu bekerja keras,” kata Okazaki seperti dikutip Leicester Mercury.  Detik

Mantapkan Langkah..................................sambungan dari Hal 13 Karenanya kekuatan penuh siap diturunkan La Vecchia Omcidi di pertandingan ini. Melansir Goal, skema anyar 4-3-1-2 yang efektif mengalahkan Atalanta akhir pekan lalu bisa kembali diandalkan. Dalam duel tersebut Miralem Pjanic yang mendapat posisi baru sebagai trequartista tampil begitu ciamik, lewat lesatan dua assist. Selain itu penempatan empat bek dengan pengapitan dua bek sayap, amat efektif menutup krisis di lini belakang. Sedikit keriskanan hadir di pos bek kanan, karena Juve kehabisan stok akibat Dani Alves yang cedera dan Stephan Lichtsteiner yang tak didaftarkan ke turnamen. Walau begitu I Bianconeri bisa menutupnya dengan memasang Stefano Sturaro, gelandang sentral yang bisa menjadi bek sayap.

Partai ini juga diharapkan jadi ajang Gonzalo Higuain untuk melenyapkan kemajalan dalam empat partai terakhirnya di semua kompetisi. Duetnya bersama Mario Mandzukic di lini depan sudah semakin padu dan hanya torehan gol yang kurang darinya. “Di Liga Champions, seperti yang Anda lihat pada musim ini adalah delapan tim yang secara realistis bisa merebut trofi itu. Ada sekelompok tim dengan para pemain hebat yang semuanya menginginkan hal yang sama. Jadi kami tahu, untuk juara akan diperlukan sedikit keberuntungan,” ujar gelandang Juventus, Sami Khedira. Pada musim 2014/2015, Juventus sempat nyaris menambahkan koleksi trofi Eropa itu dengan melaju ke final namun kandas di tangan Barcelona usai tak-

luk 1-3. Sementara itu, di musim berikutnya Juve dipaksa menghentikan lajunya lebih awal. La Vecchia terdepak di babak 16 besar usai disingkirkan Bayern Munich dengan agregat 4-6. Untuk Zagreb sendiri, mereka sudah tak punya motivasi selain menjaga harga diri klub di partai ini. Sang juara Kroasia sudah tersisih dari Liga Champions dengan status juru kunci, lantaran selalu kalah di lima matchday yang sudah dihelat. Selain itu Zagreb juga secara mengenaskan belum bisa mencetak gol di turnamen akbar ini. Ante Coric cs bahkan jadi tim ketiga dengan pertahanan terburuk, lantaran sudah kebobolan 13 gol. Karenanya akan jadi tragedi bila Si Nyonya Tua gagal petik tiga poin di pertandingan ini.  Cisilia Perwita S

Gandengan Baru..............................................................................................................................................................................................sambungan dari Hal 13 Tak hanya itu, pasangan ini pun menghabiskan malam di restoran mewah di Turin, Italia. Namun, yang membuat heboh adalah perawakan Kimberley nya-

ris serupa dengan mantan pacar Khedira, Lena Gercke. Mulai dari tingginya yang semampai hingga rambutnya yang pirang. “Sami Khedira berjalan de-

ngan Kimberley, terlihat seperti bersama Lena Gercke. Serupa tapi tak sama,” tulis media massa Jerman. Lena Gercke dan Sami Khedira sempat merajut cin-

ta sejak 2012 lalu. Hubungan mereka memang sempat putus nyambung. Keputusan Sami Khedira untuk pindah ke Juventus dari Real Madrid pada musim panas 2015 ini

menjadikan hubungan mereka sempat renggang. Namun pada September 2015 mereka dikabarkan kembali bersama. Tapi hubungan mereka kandas. Mantan

pemain Stoccarda itu digosipkan berpacaran dengan Adriana Lima, model seksi asal Brasil pada Juli 2016 lalu. Gosip itu muncul, karena Khedira terlihat berduaan

di pantai bersama Adriana. Tapi, yang pasti saat ini Khedira tengah berbunga-bunga hatinya, karena tengah dilanda asmara dengan Kimberley.  Tribunnews


SEHAT & BUGAR

16

RABU, 7 DESEMBER 2016

www.joglosemar.co

K

onsultasi esehatan

Bagi Anda yang memiliki keluhan masalah kesehatan dan seks, silakan kirim ke email harianjoglosemar@gmail.com atau melalui SMS di 087735001497, caranya ketik JOGLO (spasi) KSK (spasi) pertanyaan Anda. Tim dokter dari Rumah Sakit Islam Surakarta (RSIS) akan menjawab keluhan Anda.

Penyakit Biduran

D

eatright.org

ok, saya ingin bertanya. Apakah biduran itu bisa menular? Soalnya, tetangga saya ada yang biduran. Terima kasih. 081339xxxxxx Jawab: Biduran adalah sebuah kondisi yang ditandai dengan adanya bentol-bentol dan terkadang membentuk pulau, terkadang juga ada warna kemerah-merahan. Biduran ini disebabkan adanya alergi seperti debu, bulu hewan, makanan, dan lainnya. Sehingga biduran tidak bisa menular. dr Indrasti Paramita Dokter Umum RSI Surakarta

Stok Darah UUD PMI Kota Surakarta 6/12/2016 Pukul 07.30 A 419 B 734 O 610 AB 160

gardeningknowhow.com

Info : PMI Kota Surakarta (0271) 646505

Buah Stroberi Bisa Turunkan Kolesterol

S

elain punya cita rasa yang unik dan segar, buah stroberi rupanya juga punya manfaat bagi kesehatan. Ya, studi mengungkap buah ini dapat membantu menurunkan kolesterol. Demikian disampaikan oleh para peneliti dari Università Politecnica delle Marche (UNIVPM, Italia) dan Universities of Salamanca, Granada, Seville (Spanyol), dan dikutip dari News Max Health. Dalam studi ini, peneliti melibatkan sekitar 23 responden. Sebelum diteliti, dilakukan pemeriksaan darah pada seluruh responden untuk perbandingan darah. Setelah diberi diet dengan tambahan stroberi setiap harinya, hasil pemeriksaan memperlihatkan bahwa jumlah total kolesterol, kadar lipoprotein low-density (LDL atau kolesterol jahat) dan jumlah trigliserida responden turun 8,78 persen, 13,72 persen dan 20,8 persen. Sementara itu, kadar high density lipoprotein (HDL atau kolesterol baik) tetap tidak berubah. Selain itu, konsumsi rutin stroberi juga meningkatkan parameter lain seperti profil lipid plasma umum, biomarker antioksidan seperti vitamin C dan fungsi trombosit. Semua parameter ini kembali ke nilai awal mereka sekitar 15 hari setelah responden tak lagi mengonsumsi stroberi secara rutin. “Studi sebelumnya telah menunjukkan bahwa stroberi adalah antioksidan yang kuat, tapi ini adalah studi pertama yang menunjukkan bahwa stroberi dapat menstabilkan kadar kolesterol dan membantu mengurangi risiko penyakit jantung serta pembuluh darah,” tutur peneliti Maurizio Battino dari UNIVPM. Dalam penelitian lain, ditemukan bahwa konsumsi stroberi juga melindungi terhadap radiasi ultraviolet, memperkuat sel darah merah, dan meningkatkan kapasitas antioksidan darah. Para peneliti meyakini efek positif ini muncul ini adalah karena kandungan pigmen merah anthocyanin pada stroberi.  Detik

Serba-serbi ASI dan Menyusui

S

etiap orang memerlukan nutrisi, termasuk bayi yang baru lahir. Selama dalam kandungan, bayi mendapatkan nutrisi dari sang ibu melalui plasenta. Lantas, nutrisi apa yang dibutuhkan bayi setelah ia lahir? Apakah bayi memerlukan karbohidrat, vitamin, protein, mineral, dan lainnya? Jawabannya adalah iya. Lalu, apakah bayi harus mengonsumsi nasi yang mengandung karbohidrat, sayur serta buah yang kaya vitamin dan mineral? Dokter Spesialis Anak Rumah Sakit Islam (RSI) Surakarta, dr Lucy Endang Savitri, SpA mengungkapkan kebutuhan nutrisi bayi yang baru lahir bisa diperoleh dari Air Susu Ibu (ASI). Di mana, Tuhan telah menganugerahi semua perempuan dengan kelenjar susu yang mampu memproduksi ASI, sumber makanan utama bayi berusia nol hingga enam bulan. “Pada usia lima bulan kehamilan, kelenjar susu sudah mulai bekerja untuk memproduksi ASI. Inilah yang membuat payudara ibu hamil membesar. Yang perlu ditekankan, bayi lahir hanya membutuhkan ASI karena sistem pencernaannya yang belum sempurna dan ASI bisa dicerna oleh si bayi,” kata dia kepada Joglosemar, kemarin. Karena usia lima bulan kehamilan sudah memproduksi ASI, maka ibu yang melahirkan prematur juga sudah bisa memberikan ASI kepada sang bayi. Masalahnya, ada beberapa ibu yang tidak sabar menunggu ASI keluar dan memberikan susu formula. Padahal, bayi lahir memiliki cadangan nutrisi hingga 72 jam. Dokter yang juga Konsultan Lak-

Pada usia lima bulan kehamilan, kelenjar susu sudah mulai bekerja untuk memproduksi ASI. Karena itu pula ibu yang melahirkan prematur juga sudah bisa menyusui. Masalahnya, sebagian ibu tidak sabar menunggu dan memilih memberikan susu formula dr Lucy Endang Savitri, SpA Dokter Spesialis Anak Rumah Sakit Islam (RSI) Surakarta.

tasi itu juga menekankan keluarnya ASI bisa dirangsang dengan menyusukan bayi. Oleh karena itu, setelah bayi lahir direkomendasikan untuk melakukan Inisiasi Menyusui Dini (IMD). Jadi, IMD itu dilakukan untuk merangsang keluarnya ASI dan tentunya memberikan kolostrum pada bayi sebagai imunitas tubuhnya. “Perlu diketahui juga, bayi lahir lambungnya hanya berukuran kelereng. Sehingga hanya butuh sekitar tiga cc ASI. Meningkat di usia dua hingga tiga hari yang berkembang sebesar bola bekel, di mana kebutuhan ASI antara lima hingga 10 cc, dan seterusnya,” tegasnya. Namun, sebagian ibu mengira sang anak kekurangan asupan ASI karena minumnya hanya sedikit. dr Lucy menekankan kecukupan ASI pada bayi hanya bisa dilihat dari

BAB Encer Bukan Diare

S

elain masalah asupan ASI, sebagian ibu terutama ibu yang baru kali pertama melahirkan cenderung gugup saat mendapati bayinya selalu Buang Air Besar (BAB) setelah menyusu. Apalagi jika melihat feses bayi yang cenderung berair dan menganggap jika bayinya mengalami diare. air kencing atau urine. Bayi berusia Lucy menjelaskan bayi yang baru lahir satu hari dikatakan cukup ASI miBAB-nya biasanya berwarna hitam atau binimal pipis satu kali dalam 24 jam, asa disebut mekonium. Seiring dengan jumbayi dua hari akan pipis dua kali lah cairan yang masuk, maka fesesnya akan dalam sehari, dan seterusnya. Arberubah kehijauan dan memiliki bentuk cair tinya, jika semakin sering pipis itu dengan konsistensi seperti bubur dan berbiji. berarti cukup mendapatkan cairan “Pada usia dua bulan, ada sifat laksansia dan nutrisi lewat ASI. atau pencahar alami. Di mana, ASI akan beDikatakan dia, banyak ibu yang kerja ketika ada bilirubin dalam tubuh bayi terkendala dengan produksi ASI sehingga direspon dengan mengeluarkanyang masih sedikit. Mereka menilai nya. Akibatnya warna feses akan menjadi besar kecilnya payudara mempekuning dan lama-kelamaan akan hilang,” ngaruhi banyak sedikitnya produktutur dr Lucy. si ASI. dr Lucy menjelaskan opini Semakin lama, usus bayi makin itu salah. Karena besar kecilnya sempurna dalam menyerap mapayudara tidak mempengaruhi kanan sehingga ampasnya sediproduksi ASI. kit. Usus akan mengumpulkan “Payudara bukanlah wafeses dan jika sudah banyak, dah ASI tetapi “pabrik”-nya. baru akan dikeluarkan. “Bukan Kalau produksi ASI masih sehanya hitungan hari tidak BAB. dikit, maka ada cara-cara yang Bayi bisa juga tidak BAB selama bisa dilakukan. Utamanya de40 hari namun kentutnya kelungan menyusukan payudara ar terus menerus dan itu sifatterus-menerus kepada bayi. nya normal,” katanya. ASI yang dikeluarkan saat Terkait dengan dihisap bayi akan kembayi ASI yang bali diproduksi. Jika diare, ibu bisa yang keluar 200 cc, mengenalinya maka yang diprodari konsistenduksi juga 200 cc,” si fesesnya. Ini paparnya. bisa dilihat dari Meskipun feses bayi sepertidak ada panti air, kencing tangan maberkurang, bayi kanan bagi rewel dan tidak ibu menyudr Lucy Endang Savitri, SpA minum ASI, BAB sui, namun Dokter Spesialis Anak sering dan medirinya meneRumah Sakit Islam (RSI) Surakarta. ngandung lendir kankan perlu serta darah. Kalau adanya konsulsudah seperti itu, dr tasi jika harus meLucy menyarankan ngonsumsi obatuntuk memeriksakan obatan, salah ke dokter guna mesatunya adalah ngetahui penyebabobat anti kannya.  Murniati ker.  Murniati Joglosemar | Murniati

Efek Junk Food Alkohol Berisiko Sebabkan Otak Abnormal Saat Makan Siang Peringatan untuk Remaja yang Gemar Mabuk

daian otak memperlihatkan bahwa kelompok peminum berat memiliki jumlah partikel abu-abu di otak lebih sedikit daripada yang peminum ringan. Perbedaan paling jelas tampak pada bagian bilateral anterior cingulate cortex, orbitofrontal kanan, frontopolar cortex, dan insular cortex bagian kanan. “Konsumsi alkohol dan ketergantungan zat adiktif

dapat menyebabkan diasingkan secara sosial, masalah kesehatan jiwa dan pendidikan yang rendah. Masalah pendidikan dan kesehatan jiwa ini secara tidak langsung terjadi akibat perubahan struktur otak yang terjadi akibat konsumsi alkohol,” tutur Heikkinen, dikutip dari Reuters. Partikel abu-abu merupakan bagian penting

otak, di mana partikel abu-abu merupakan tempat penyimpanan banyak neuron yang berhubungan dengan memori, emosi, pengambilan keputusan dan kontrol diri. Jika jumlah partikel abu-abu sedikit, maka orang akan lebih sulit mengatur dan mengendalikan ha-hal tersebut. Samantha Brooks dari University of Cape Town, Afrika Selatan, mengatakan minum alkohol tidak hanya merusak perkembangan otak remaja. Minum alkohol juga membuat remaja lebih rentan merokok, melakukan hubungan seks berisiko dan putus sekolah. “Orang tua dan guru harus lebih waspada pada jam-jam di mana remaja rentan minum alkohol, seperti saat ia memiliki masalah dengan pelajaran atau di rumah,” tuturnya.  Detik

D

ianggap lebih praktis dan enak, menu junk food pun sering dipilih sebagai menu makan siang favorit. Hati-hati, kebiasaan seperti ini bisa berdampak buruk bagi kesehatan. Studi terbaru yang dilakukan oleh The University of California, Los Angeles, menyebutkan bahwa pola makan yang didominasi oleh makanan olahan dan lemak seperti junk food dapat menyebabkan kelelahan, kurangnya motivasi dan penurunan kinerja. Menurut ahli biologi Aaron Blaisdell, efek buruk dari konsumsi junk food berlebihan ini diawali dengan peningkatan berat badan. Pada studinya terhadap tikus, obesitas akibat konsumsi junk food juga berdampak pada perilaku tikus. Ia dan rekan-rekannya membagi 32 tikus betina

emaksuper.com

health.howstuffworks.com

K

ebiasaan mabuk-mabukan saat remaja memiliki risiko fatal di masa depan. Studi terbaru membuktikan remaja yang doyan mabuk memiliki perkembangan otak yang abnormal. Noora Heikkinen, peneliti dari University of Eastern Finland, Finlandia, melakukan penelitian kepada 62 dewasa muda pada tahun 2013 dan 2015. Peneliti menanyakan kebiasaan konsumsi alkohol per minggu dan melakukan tes untuk melihat perkembangan otaknya dari remaja. Hasil penelitian menyebut 35 orang merupakan peminum berat dengan frekuensi konsumsi alkohol 4 kali atau lebih dalam seminggu. Sedangkan 27 lainnya juga mengonsumsi alkohol namun dalam jumlah yang lebih sedikit. Di sisi lain, hasil pemin-

menjadi dua kelompok. Kelompok pertama diberi diet makanan yang relatif belum diolah, sementara kelompok kedua diberi diet kaya akan gula dan lemak jenuh seperti junk food. Semua tikus kemudian diberikan tugas untuk mendorong tuas, untuk menerima makanan atau air. Selama tiga bulan percobaan, peneliti mengamati bahwa kelompok tikus yang mengonsumsi diet junk food

secara signifikan lebih gemuk dibandingkan kelompok lainnya. Kelompok tikus obesitas ini juga mengambil istirahat lebih lama dan lebih jarang mendorong tuas. Para peneliti menyebut kurangnya motivasi ini sebagai gangguan kognitif. “Hasil temuan ini sangat mungkin diterapkan pada manusia, karena sistem fisiologisnya mirip,” ungkap Blaisdell.  Detik


17

RABU, 7 DESEMBER 2016 | INFO BIZ

Ik an Bar s Ko om

LOWONGAN KERJA SERBA-SERBI OTOMOTIF PEMBIAYAAN KEHILANGAN JUAL BARANG & JASA PENGOBATAN PELUANG USAHA

TOKCER STNKSPMYMH2009,PUTIH,AD2058HU, AN:Eko Nuriyanto,Alm:Sukorejo Rt05/ 30 Kadipiro,Banjarsari,Surakarta

(JS7589)- 3 _________________________

STNK KBM MITSUBISHI T120,1977, BIRU,AD8526A,an:Suyoto,Alm:Perum Kraton Ulo No.5 Rt02/08,Jajar,Lwy,Ska (JS7590)- 3 _________________________

STNK SPM YMH, 2010, HIJAU, 2010, AD6254FU,An:Elisa Reinni Astuti,Alm: Danukusuman Rt03/02,Serengan,Surakarta (JS7592)- 3 _________________________

STNK SPM HONDA,2015,PUTIH BIRU, AD4771ABD,An:Erdi Dwi A,Alm:Perum Asabri Rt04/12 Gagaksipat,Ngemplak,Byl

STNK SPM HONDA,AD3211MW,2012, MERAH HITAM,An:Winarti,Alm:Rembun Rt01/03 Rembun,Nogosari, Boyolali

MOBIL DIJUAL SOLO

STNK SPM SUZUKI, 2014, PUTIH, AD 4802OHAn:RizkiDimasS,Alm:Joyoraharjan Rt 03/10,Purwodiningratan,Jebres,SKA

SIGRA ANG 2JTAN,PU DP 4Jtan, Ayla DP 3Jtan,XN DP 5Jtan.Hubungi: 081299001070

(JS7598)- 3 _________________________

(JS7594)- 3 _________________________

STNK SPM HONDA 2016, HITAM, AD2303AA,An:Ngatimin,Alm:Joyontakan Rt4/5,Joyontakan,serengan,Surakarta (JS7595)- 3 _________________________

STNK SPM HONDA,2013,AD4804SU, An: Aldhi Rozaq Nurdiansah, Alm: Gempolan Rt01/20,Jebres,Surakarta (JS7596)- 3 _________________________

STNK SPM SUZUKI RK110SC-Z Z,BIRU PUTIH,AD5775A,An:David Ryan K,Alm: Jl.S.Kapuas9,Kedunglumbu,RT6/7,Ps.Kliwon (JS7597)- 3 _________________________

BPKB SPM HONDA NF125TR,HITAM, 2009.AD3316TZ,an:Budi Santoso,Alm: SayanganKulonRt01/03Laweyan,Surakarta (JS7591)- 3 _________________________

STNK SPM YAMAHA, 2011, HITAM, AD6293WS, An:Ahmad Fathoni, Alm: Mertoudan Rt 06/09,Mojosongo,Jebres,Ska (JS7599)- 3 _________________________

STNK SPM HONDA CB15A1RRF, AD3058W,2014,An:Dwi Liswanto,Alm:Klopo SawitRt 17/5,Kayen,Juwangi,Byl (JS7600)- 3 _________________________

STNK SPM HONDA NF100LD, 2004, Hitam Biru,AD5304CA,An:WARSIDI,Alm: Clolo RT01/19,Kadipiro,Banjarsari,Ska (JS7586)- 3 _________________________

STNK SPM HONDA GL160D, 2006, HITAM BIRU,AD2970MH,An:Mulyanto, Alm:Jetis,Rt08/03,Kadipiro,Banjarsari,SKA

(JS7544)- 3

STNK KBM MITSUBISI COLT DIESEL, AD1776ED,2014,An:Muh.Showan,Alamat: Niten Rt 8/4,Lampar,Musuk,Boyolali

TOYOTA TOYOTA

(JS7601)- 3

Nama

Alamat

No. Telp

KOST GRIYA SINGOPURAN KOST Kartasura, Km Dlm,LCD,Air Panas,Parkir OK,1.150Jt/ Bln,Hub Puji:085743825094

KUPON TTS

(JS7558)- 3

(JS7593)- 3 _________________________

STNK SPM HONDA 2015,AD4933UH, HITAM,An:Haryanto wobowo,Alm:Jl.Kalingga Barat IV Rt4/2Kadipiro,BJsari,SKA

TTS JOGLOSEMAR

DAIHATSU DAIHATSU

(JS7602)- 3 _________________________

DATA PENGIRIM

KEHILANGAN

HUBUNGI : 0271-9126313, 0271-717141 (Bag. Iklan) Fax. 0271-741696 EMAIL : iklanjs@yahoo.com WAKTU PENERMAAN IKLAN : Senin - Jumat S/d Pkl. 16.00 WIB, Sabtu s/d 12.00 WIB

H A R I A N

LOWONGAN

BUTUH SEGERA : PENJAHIT

RABU (7/12)

PELUANG USAHA

`Gaji UMK, premi Hadir, Bonus Target `PEMBAYARAN FULL 2 MGG SEKALI `MESS GRATIS

DICARI BEBERAPA Kapster,Terapis, Beautician,Max.30th,Pengalaman/Tidak, (Ada Training),Hub:081126644145

Lamaran dikirim langsung ke:

TRADING FOREX ONLINE,Menerima Bank BCA, Mandiri & BNI, Buka Akun Sekarang Klik fbspro.com

Srt lmrn, FC ijazah.KTP.KK.dft rwyt hdp.Foto 2 lbr

PT,VENTURA CAHAYA MITRA

Jl.Raya Jlopo no.8 Kudu Baki Sukoharjo (depan RS dr.Oen Solo Baru) Bp. Bobby 08156251449 Naning 085729764004 LOWONGAN KERJA!Syarat:Min.Lulusan SD,Surat Lamaran,Data Diri,Ijazah,Foto Berwarna,Umur Max.38Th, Butuh 800 Karyawan. Kirim/Bawa ke:PT.Delta Merlin VI Jl.Raya Songgorunggi-Jatipuro Km.5 Pengkol,Nguter,Sukoharjo (JS7581)- 6 _________________________

(JS7494)- 3 _________________________

(JS7490)- 3 _________________________

DITAWARKANUSAHABERSAMA4-6 6Bln Modal Kembali+Keuntungan 100%.Bs Buat Sampingan Hr Tua&Pensiun,Ush Jls Tdk Ada Penipuan.Ada Jmnan SHM,Nilai 3-10x Modal Yg Dsrtkn.Tdk TrmaSMSBerminatHub:081327270679 (JS7545)- 6

PERAWATAN TUBUH PLUTO SPA & SHIATSU,Trad Massage, Sauna, Whirlpool, Body Reflexology. RukoSoba Square JC26/ 085100998568 (JS7572)- 3

BUTUH SEGERA!Lulusan SMK/SMA, Untuk Operator Mesin Kertas,Usia Max.35th.Hubungi:085865123206 (JS7523)- 3 _________________________

IKUTILAH PELATIHAN TERAPIST& Herbalist Handal (Diagnosa Dasar,Bekam, Gurah,Pijat Dll)Hub:081904501876

PERSEWAAN MOBIL IKA RENTAL (PU 125rb/10 jam)APV/ Avanza/Xenia/Pregio/Inova,Bisa Mingguan/ Bulanan,085100948433/081228038944 (JS7556)- 3

(JS7515)- 3

PEMBIAYAAN

MOBIL DIJUAL JOGJA

STNK SPM HONDA, 2014, HITAM, AD2497OH,An.Novita Maulanasari,Alm: Jayengan Kidul Rt03/08 Serengan,Surakarta

CLEARANCE SALE DATSUN DP 15JT Ekstra Bonusnya,Apa Aja? Hubungi: Huga-082226119207/085647183817

PT. BFI FINANCE (0271-7 7892316) Penawaran atas YAMAHA-XEON-RC 125, 2014, (AD3177OP), HYUNDAI ATOZ GLS 1.0 MT, 2005, (AD8494TC), HONDA. VARIO(CW)(CAKRAM),2007,(AD2636MA), HONDA.SUPRA.X (NF125SD)(CAKRAM), 2006, (AD6521GH)

(JS7588)- 3 _________________________

(JS7580)- 3 _________________________

(JS7556)- 3 _________________________

DATSUN

(JS7587)- 3 _________________________

Tulis jawaban TTS pada kartu pos dan kirimkan ke Kantor Harian Joglosemar. Sertakan kupon TTS, nama, nomor KTP/SIM dan nomor telepon. Jawaban yang benar setiap harinya akan diundi dan di umumkan setiap bulan pada minggu ketiga bulan berikutnya. Empat (4) orang yang beruntung akan mendapatkan hadiah masing-masing Rp 50.000.

Pertanyaan TTS 7 Desember 2016 Mendatar 1. Tempat ibadah agama Konghucu 4. Tutur kata 7. Kencang; keras 8. Pemarah lagi bengis 9. Tuil; pengungkit 11. Hutan 12. Pengasingan; pengucilan 13. Lebih dr cukup; jemu 15. Berjalan dng kaki diseret-seret krn merasa berat 18. Dagang

14. Sirna 17. Kiat 19. Kasa 20. Teknokrat 21. Serius 22. Skedul

Bintang 5 Inbox Halo Selebriti FTV Pagi Liputan 6 FTV Siang FTV Sore Liputan 6 Kasih dan Bidadari Naila Pangeran 2 Mermaid In Love 2 Dunia Surga yang ke - 2 FTV Utama

INDOSIAR 06:00 Mamah & AA Ber-Aksi 07:30 Keluarga Somat

Menurun 1. Pemimpin (dl pertandingan sepak bola, bola voli, dsb) 2. Sumur bor 3. Indah dan sedap dipandang mata 4. Hari ke-4 pasaran Jawa 5. Banyak omong

6. Itik besar yg berleher panjang 10. Nama samaran 13. Patut; layak 14. Pangkal permulaan 16. Hari pertama sesudah hari ini 17. Antara cair dan keras 18. Jangkauan pikir; kekuatan pikir 19. Dapat dipercaya

Menurun 1. Anteng 2. Ganas 3. Andal 4. Tenang 6. Serbu 8. Maklumat 10. Semangat

13. Gaun 14. Soak 15. Akses 16. Kanal 18. Teji 19. Kade

Acara TV Rabu, 7 Desember 2016

SCTV 07:00 07:30 09:00 10:00 12:00 12:30 14:15 16:00 16:30 17:30 19:00 20:30 22:00 23:30

Kemudian; lantas Saudara kandung yg lebih muda Nafsu makan Jamak; lebih dr satu

Jawaban TTS 29 November 2016 Mendatar 1. Adang 3. Asket 5. Absen 7. Teman 9. Dosen 11. Sebal 12. Luang

RCTI 07:15 Dahsyat 09:15 Intens 10:00 James Bond (Jaga Mesjid Ame Kebon) 11:00 Silet 11:30 Seputar Indonesia Siang 12:00 Baper 13:30 Larva 14:30 Barbie : Princess Charm School 16:00 Seputar Indonesia 17:45 Anak Jalanan 19:30 Tukang Bubur Naik Haji The Series 20:30 Anugerah Cinta 22:30 The Hulk

20. 21. 22. 23.

08:00 10:00 11:00 12:00 14:00 15:00 15:30

Sinema Indosiar KISS Pagi Patroli Sinema Indosiar Kiss Sore Fokus Sore Torabika Soccer Championship 2016 18:00 D’Academy Asia 2 00:00 Just For Laughs Gags TRANSTV 06:30 08:30 09:30 10:00 11:30 12:00 14:00 15:00 16:00 17:00 18:00 18:30 19:00 21:00

Insert Ranking 1 Food And Fashion Basa Basi (bahas Sana Bahas Sini) Berita Islami Masa Kini Ummat Mata & Hati Katakan Putus Rumpi No Secret Beriman CNN Indonesia Prime Music & Movie Sosial Media Sensation Improvisasi Selebriti

TRANS 7 07:15 Selebrita Pagi 08:00 Cermin Kehidupan 09:00 Rahasia Tuhan 10:00 Doeloe Sekarang 10:30 CCTV 12:35 Laptop Si Unyil 13:05 Bocah Petualang 14:00 Tau Gak Sih 15:15 Jejak Petualang

17:00 18:00 19:15 21:30 21:15

Rumah Uya Hitam Putih On The Spot LOL The Rooftop

Global TV 08:30 Paw Patrol 09:00 Ada Tamu Gokil 10:00 Morning Beib 12:00 Obsesi 13:00 Bukan Talkshow Biasa 15:00 Obral Obrol 16:00 1000 Tanya 16:30 Turis Rempong 17:00 Kungfu Panda 18:00 Movies 20:00 Movies MNCTV 07:00 Upin & Ipin 08:00 Sepatu Super 09:30 Si Alif Season 1 10:30 Tuntas 11:30 Lintas Siang 12:00 Upin Ipin 13:30 Jabrik Patah Hati 15:00 Ronaldowati 16:30 Upin Ipin 17:00 Super Dede 2 18:00 Adit & Sopo Jarwo 18:30 Go BMX Season 2 20:00 Centini 21:15 Sinema Pilihan ANTV 07:00 Marsya & The Bear 08:00 The New Eat Bulaga Indonesia

10:00 12:30 13:30 15:30 19:00 20:30 21:30

Veera Kaali dan Gauri Anandhi Uttaran Pesbukers Super Family 100 Ashoka

Metro TV 07:00 Metro Today 09:00 Metro Kini 10:05 Metro Plus Pagi 11:30 Nitizen News 12:30 Metro Siang 13:00 Metro Xin Wen 15:00 Metro Sore 15:30 Good News Today 16:30 30 Minutes 18:00 Prime Time News 19:30 Trending Topic 20:05 Mata Najwa 21:30 Top News TV ONE 08:30 Tempo Hari 09:00 Majalah Pagi 10:00 Coffee Break 11:30 Kabar Siang 13:30 Ruang Kita 15:00 Kabar Pasar Sore 16:30 Sorotan Kasus 17:00 Kabar Petang 19:00 Negri 1/2 Demokrasi 20:00 Apa Kabar Indonesia Malam 21:00 Kabar Malam

Jadwal Dapat Berubah Sewaktu-waktu

HTM THE PARK Senin-Kamis: Rp 30.000 Jumat, malam hari libur: Rp 35.000 Sabtu, Minggu, libur: Rp 40.000 PREMIERE Senin-Kamis: Rp 50.000 Jumat: Rp 60.000 Sabtu, Minggu, libur: Rp 75.000

12.00/14.00/16.00/18.00/20.00

12.15/14.30/16.45/19.00/21.15

12.45/15.25/18.05/20.45

12.00/14.15/16.30/18.45/21.00

12.00/14.15/16.30/18.45/21.00

12.30/14.30/16.30/18.30/20.30

13.00/17.40

12.15/14.15/16.55/18.15/20.15

12.00/14.15/16.30/18.45/21.00 (3D)

12.00/14.15/16.30/18.45/21.00

12.30/14.30/16.30/18.30/20.30

12.00/14.15/16.30/18.45/21.00

12.30/14.30/16.30/18.30/20.30

12.00/14.15/16.30/18.45/21.00

12.00/14.40/17.20/20.00

15.10/19.50

13.00/17.40

15.30/20.10

12.15/14.55/17.35/20.15

12.45/15.25/18.05/20.45

12.15/14.15/16.15/18.15/20.15

12.00/14.15/16.30/18.45/21.00

13.00/15.00/17.00/19.00/21.00


PANGGUNG

18 www.joglosemar.co

rabu, 7 desember 2016

Alice Norin

Titi Kamal

Siapkan Nama Baby Al

Jaga Ucapan, Jaga Ketikan

A

lice Norin Lawi Almendingen telah menyiapkan nama untuk calon bayi perempuan yang dikandungnya. Kendati demikian, aktris yang lebih dikenal dengan nama Alice Norin tersebut belum bersedia memberitahukannya. Yang jelas, ujar Alice Norin, nama calon bayinya tersebut akan diawali pasangan huruf “Al” seperti namanya dan sang suami, Alvin Yudhapatria. “Sudah (tentukan nama), tapi belum mau kasih tahu. Pokoknya, depannya ‘Al’, sama kayak nama aku, sama kayak nama Alvin,” tutur Alice Norin di Studio Tower III, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (6/12/2016). Nama tersebut, dikatakan Alice Norin, dipilih melalui proses yang panjang oleh dirinya bersama sang suami.”Dipilih berdua, sih. Jadi, kami browsing-browsing aja. Ya, (proses pemilihan namanya) panjang, sih. Awalnya, namanya ini, itu, sampai akhirnya kami menentukan satu nama,” ujarnya. Sementara itu, kandungannya yang kini telah berusia delapan bulan tersebut diakui Alice Norin dalam kondisi sehat dan baik-baik. Dia diprediksi akan melahirkan sekitar tanggal 25 januari 2017 mendatang. Ia juga mengatakan dirinya ingin melahirkan anak pertamanya secara normal. n Tribunnews

Kapanlagi

Film Perdana Raisa Kurang Diminati

D

rama Cinta Laki-Laki Biasa menduduki posisi film terlaris di minggu pertama bulan Desember. Film arahan Guntur Soeharjanto yang dibintangi Velove Vexia dan Deva Mahenra ini ditonton oleh 90.277 orang, dalam minggu yang tergolong cukup sepi ini. Film yang diputar sejak 1 Desember ini menceritakan kisah Nania (Velove Vexia) yang memilih menikahi ‘lelaki biasa’ yaitu Rafli (Deva Mahenra). Keputusannya sempat ditolak sang mama sebab 3 orang kakak perempuannya menikahi laki-laki dari keluarga yang terpandang dan berkecukupan. Dilansir Kapanlagi dari Filmindonesia, posisi kedua diduduki oleh film komedi Maju Kena Mundur Kena Returns yang dibesut oleh Cuk FK. Dibintangi oleh Rafael Tan, Wira Nagara dan comic Lolox, film ini mampu mengumpulkan 84.457 penonton. Chart ketiga ditempati oleh film horor arahan Billy Christian yaitu Rumah Malaikat. Film yang mengisahkan petualangan Mentari De Marelle yang berperan

sebagai guru pengganti di sebuah panti asuhan berhantu. Kisah ini ditonton oleh 54.055 penonton. Selanjutnya ada Terjebak Nostalgia, film perdana Raisa yang sempat tertunda karena polemik production house (PH). Syuting di New York, drama romantis ini sukses menarik perhatian 27.234 penonton. Terakhir, ada drama romantis asli Manado, Senjakala Di Manado. Dibintangi Fero Walandouw dan Mikha Tambayong serta sederet aktor dan aktris berdarah Manado, film ini hanya mampu mencetak 21.567 penonton. n Cisilia Perwita S

Lebaran Artis dan Bayaranya

T

awaran manggung yang yaran ke manajemennya. “Wah, datang pada musisi men- nggak tahu saya. Itu urusan mejelang akhir tahun me- najemen,” ungkap Arman yang mang begitu menggiurkan. Sam- berencana merayakan malam pai-sampai, momen pergantian pergantian tahun di Garut, Jawa tahun sering juga disebut sebagai Barat. n Detik ‘Lebarannya Artis’. Terang saja, sebab tawaran yang masuk ke manajemen artis biasanya daJudika lam jumlah yang cukup besar. Hal tersebut juga diamini oleh Judika. “Bayaran lebih besar pastinya,” terangnya saat ditemui di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (6/12). Rencananya Judika akan manggung di sebuah acara di kawasan Ancol, Jakarta Utara pada Tahun Baru ini. Namun sayangnya, ia enggan untuk membocorkan berapa nominal yang ditawarkan penyelenggara kepadanya. Hal senada juga diungkapkan Arman Maulana. Vokalis band GIGI itu mengatakan dirinya leKapanlagi bih menyerahkan soal pemba-

A

rtis peran Titi Kamal (34) berharap masyarakat lebih menjaga tutur kata baik itu secara lisan atau lewat media sosial. Ia menilai saat ini semakin banyak orang yang terjerat hukum akibat pernyataan di dunia maya. “Sekarang itu kan apa-apa bisa menjadi masalah. Jadi lebih baik menjaga ucapan, jaga ketikan,” ujarnya di Kuningan, Jakarta Selatan, Sabtu (3/12/). Ia juga lebih berhati-hati dalam menggunakan sosial media, terutama ketika berbalas komentar dengan teman-temannya atau sekadar mengutarakan pendapat. Sebab, di tengah perkembangan teknologi komunikasi saat ini, orang-orang menjadi lebih sering berinteraksi bahkan ‘curhat’ lewat media sosial. “Pastinya saya juga lebih hati-hati. Jadi walaupun chatting atau apa, segala perkataan lisan maupun ketikan kita di sosmed harus lebih dijaga. Tiap orang kan tahu yang dilakukan dan tahu resikonya apa,” ucap Titi. n Tribunnews

Kapanlagi

Trailer Pertama Transformers: Revenge of The Fallen

Hasrat Optimus Prime Bunuh Bumblebee

Superherohype

S

etelah film Transformers : Revenge of The Fallen, Paramount Pictures dan juga Michael Bay kembali menyajikan film kelima dari franchise Transformers. Berjudul Transformers: The Last Knight, film ini digadang-gadang akan menjadi salah satu rilisan yang lebih gelap dan penuh intrik dari film-film sebelumnya. Kembali ke tahun 2009, tepatnya dalam film Transformers: Dark Of The Moon, kita sempat diperkenalkan dengan karakter Cybertronian yang paling besar, Unicron. Memang belum bisa

dipastikan apak Unicorn ini akan muncul dalam Transformers: The Last Knight. Yang pasti, dalam trailer perdananya, ada sosok yang mirip dengan Unicron. Melansir Kapanlagi, dalam komiknya, Unicron bisa dikategorikan dewanya robot. Tujuan dia hidup adalah untuk mengkonsumsi semuanya, dan kekuatan utamanya muncul dari memakan bintang, planet, dan benda langit lainnya. Dalam film animasi, karakter ini sebenarnya tak terlalu mendapatkan porsi peran. Masih terlalu dini untuk menyimpulkan apakah zat yang menghan-

Lha Dalah

Video itu memperlihatkan banyaknya efek dan ledakan khas Michael Bay. curkan planet tersebut adalah Unicron atau bukan, karena memang dari bentuk sudah beda dengan kartunnya. Tapi, kita masih boleh berharap, mengingat Michael Bay sudah mengubah lumayan banyak penampilan robot-robot Decepticons maupun Autobots sejak film perdananya keluar. Paramount Pictures baru saja meluncurkan

teaser trailer pertama Transformers: The Last Knight. Sekitar 2 menit, video itu memperlihatkan banyaknya efek dan ledakan khas Michael Bay. Dan salah satu scene dalam trailer tersebut memperlihatkan sosok planet yang hancur. Lambang Nazi, perang antara robot dan manusia, sampai adegan Optimus Prime mencoba membunuh salah satu pengawal setianya, Bumblebee semuanya terpampang. “Maafkan aku,” ucap bos robot itu di akhir trailer. Sosok Mark Wahlberg juga muncul di daerah peperangan. Diikuti ak-

S

lia Perwita S | Detik

Joglosemar menerima naskah yang unik dan lucu. Naskah bisa dikirim maksimal 1.500 karakter ke harianjoglosemar@gmail.com. Sisipkan copy identitas beserta nomor rekening di bawah tulisan yang Anda ketik.

Satu Motor Dua Kali Tilang ore itu, Dul Kenthut dan anaknya si Moli Gely, benar-benar ketiban apes. Apa sebabnya? Tak lain karena kesigapan seorang polisi bernama Jim Belong yang sangat jeli melihat pelanggaran lalu lintas yang dilakukan oleh mereka berdua. Kisahnya pada saat itu, Dul Kenthut minta diantarkan ke Poliklinik, karena tubuhnya meriang dan hidngnya pilek. Karena tubuhnya lemah

tris Laura Haddock dan Isabela Moner. Film kelima live action Transformers ini menceritakan kisah Optimus Prime menemukan planet asalnya, Cybertron, yang sekarang sudah menjadi planet tak bernyawa. Merasa bersalah, ia harus mencari sebuah artefak di Bumi untuk menghidupkan planetnya kembali. Transformers: The Last Knight dijadwalkan meluncur di bioskop pada 23 Juni 2017 di Amerika. Selain Wahlberg, Josh Duhamel dan Tyrese Gibson akan kembali dalam saga ini. n Cisi-

dia tak kuat mmengendarai motornya sendiri. Dia pasrah pada Cebret, anakknya agar mentgantarkan dia ke poliklinik. Nah, ditengah jalan ternyata ada mukmenan dan payahnya Si Cebret yang baru kelas 3 SMP jelas belum punya SIM karena umurnya belum memenuhi syarat. Gelagat tersebut diketahui oleh Jim Belong, polisi yang waspada dan sigap itu. Sebelum merapat

pada antrean cegatan, Cebret dan Dul Kentut berganti poisisi, Kentut posisi pegang stang sedangkan Cebret gentian yang membonceng. “Selamat siang Pak, keluarkan surat-suratnya. saya lihat bapak melanggar lalu lintas,” tegur Jim Belong. “Melanggar apa, pak, saya bawa SIM dan STNK komplit, “ tantang Kenthut. “Tapi saya lihat jelas tadi yang didepan mengendarai motornya

adalah anak perempuan bapak ini,” jelas Jim Belong. “Ya memang Pak, karena saya sakit dan anak saya ini yang ngantar ke Poliklinik,” jawab Kentut. “Tapi tetap tidak boleh Pak, seharusnya bapak diantar oleh orang yang sudah dewasa dan sudah ber-SIM. Ini bapak juga melanggar lalu lintas, tidak menyalakan lampu,” tegur Jim Belong. “Ya lampunya memang mati Pak, belum

diganti, ini mau sekalian cari lampu motor sebagai gantinya,” jawab Kenthut. “Kalau begitu bapak saya kasih dua surat tilang untuk sidang, yang satu sidang anak bapak yang belum cukup umur tapi sudah naik motor, yang satu sidang bapak yang perlengkapan sepeda motornya kurang,” tegas Jim belong sambul menulis dua surat tilang. n Kiriman Soleh Hadi S,Gagak Sipat RT 03/RW 03 No.30, Ngemplak, Boyolali


MARKET

RABU, 7 DESEMBER 2016

19

www.joglosemar.co

Harga Bibit Ayam Ditetapkan Rp 4.800 per Ekor JAKARTA—Menteri Pertanian Amran Sulaiman telah melakukan revisi Peraturan Menteri Pertanian (Permentan) N0. 26 Tahun 2016 tentang Penyediaan, Peredaran dan Pengawasan Ayam Ras. Revisi terhadap Permentan tersebut mengatur harga ayam ras Day Old Chick (DOC) atau bibit ayam per ekor sebesar Rp 4.800. Revisi terhadap Permentan tersebut ditandatangani oleh Amran di Kantor Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) dan disaksikan oleh Ketua KPPU Syarkawi Rauf dan beberapa pejabat terkait. Revisi tersebut merupakan salah satu langkah yang diambil untuk mengatasi permasalahan unggas khususnya ayam ras di Indonesia. Dengan ditandatanganinya revisi Permentan Nomor 26 Tahun 2016, maka harga DOC dipatok sebesar Rp 4.800 per ekor. Kemudian, harga ayam di kandang juga diatur sebesar Rp 18.000 per ekor, sehingga harga daging ayam di pasar per kilogram (Kg) menjadi Rp 32.000. “Kita membuat kesepakatan sekaligus mengeluarkan Permentan untuk menstabilkan harga di tingkat konsumen dan peternak. Harga DOC kurang lebih Rp 4.800 per ekor, ayamnya di kandang Rp 18.000, ayam di pasar Rp 32.000. Jadi disparitas harga yang tinggi kita tekan,” jelas Amran di Gedung KPPU, Jakarta Pusat, Selasa (6/12). Amran mengaku seluruh produsen DOC sudah menyetujui revisi Permentan yang terbaru. Sehingga tidak ada pihak yang dirugikan dengan adanya penetapan harga DOC. “Semua sepakat harga floor dan ceiling price, Insya Allah ke depan bisa tenang. Mulai berlaku hari ini,” kata Amran. Sebelumnya, harga DOC di tingkat produsen berada di level Rp 5.000-6.000 per ekor. Dengan demikian, harga jual ayam di tingkat peternak dan pasar bisa lebih rendah.  Detik

Mentan Usul Alsintan Bisa Jadi Agunan JAKARTA—Realisasi Kredit Usaha Rakyat (KUR) hingga sekarang sudah mencapai Rp 80 triliun, akan tetapi porsi petani hanya Rp 16 triliun. Ini menandakan masih banyaknya petani yang sulit untuk mendapatkan kredit Menteri Pertanian, Amran Sulaiman, menyatakan kendalanya adalah soal agunan atau jaminan. Perbankan tidak ingin memberikan kredit kepada petani yang tidak memiliki lahan. Lahan biasanya digunakan untuk agunan. Amran mengusulkan agar Alsintan (Alat Mesin Pertanian) yang diberikan pemerintah kepada petani bisa digadaikan untuk mendapatkan dana membeli kebutuhan Alsintan lainnya. “Kami usulkan model baru adalah Alsintan yang ada di lapangan itu adalah hibah kan, APBN. Kalau bisa ini digadaikan, sehingga hasilnya dua kali lipat. Tapi kalau gadaikan traktor dapatnya traktor juga,” ungkap Amran di Istana Negara, Jakarta, Selasa (6/12). Amran berpendapat, dengan bertambahnya Alsintan, maka mampu untuk meningkatkan produktivitas pertanian ke depannya. Sementara untuk pengajuan KUR kepada perbankan dilakukan secara berkelompok. Namun, usulan Mentan itu ditanggapi berbeda oleh Menteri Koordinator (Menko) Perekonomian, Darmin Nasution. Menurut Darmin, penyaluran KUR bersifat perseorangan, bukan kelompok. Sedangkan Alsintan itu biasanya milik kelompok, bukan perseorangan. “Mentan mengusulkan untuk membiayai Alsintan. Tapi Alsintan, itu bukan milik perorangan sementara KUR perorangan,” terang Darmin pada kesempatan yang sama. Darmin menilai perlu adanya pembicaraan lebih lanjut agar bisa segera menemukan solusi yang tepat. Ia berencana untuk memanggil beberapa menteri terkait untuk rapat koordinasi. Terkait dengan KUR secara keseluruhan, Darmin memproyeksikan bisa mencapai Rp 92 triliun. Tahun depan, KUR yang akan disalurkan adalah Rp 110 triliun dengan bunga tetap 9 persen.”Tahun depan targetnya Rp 110 triliun,” pungkas Darmin.  Detik

Antara | Lucky R.

PERMINTAAN KALENDER 2017—Pekerja mengerjakan pesanan pembuatan kalender di tempat produksi, Tangerang, Banten, Selasa (6/12). Menjelang pergantian tahun, pesanan pembuatan kalender model dinding dan duduk di percetakan meningkat hingga 100 persen sejak dua bulan lalu.

Fokus Empat Hal di 2017

Pemerintah Kejar Investasi Rp 670 T JAKARTA—Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberikan tugas khusus untuk Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), Thomas Lembong. Tugas itu adalah menarik investasi sebesar Rp 670 triliun tahun depan. Hal ini disampaikan Jokowi dalam pidatonya pada acara Sarasehan 100 Ekonom Indonesia di Hotel Fairmont, Senayan, Jakarta, Selasa (6/12). “Saya sudah memberikan perintah jelas kepada tim ekonomi terutama Kepala BKPM. Misalnya tahun depan Rp 670 triliun investasi. Kalau sudah ada target, dengan jurus apapun harus dikejar. 2018 Rp 840 triliun. Keinginan kita kalau di jumlah itu 45 persen dari PDB,” ujar Jokowi. Apa yang harus menjadi fokus agar target itu bisa tercapai?. Pertama, Jokowi mengatakan, substitusi barang impor harus menjadi konsentrasi. Berbagai mega proyek harus betul-betul dilakukan, baik yang berupa investasi 3 miliar dolar AS, 6 miliar

Dengan kebijakan yang dilakukan, investasi ini akan masuk ke negara kita” Joko Widodo (Jokowi) Presiden Republik Indonesia

dolar AS, 15 miliar dolar AS. Ini akan memberikan pengaruh ke pertumbuhan ekonomi. “Dengan kebijakan yang dilakukan, investasi ini akan masuk ke negara kita. Yang berkaitan dengan petrochemical, baja, migas, pembangkit listrik. Misalnya, power plant 2017 awal banyak yang financial closing. Arus uang akan semakin kelihatan di semester-I 2017,” kata Jokowi. Kedua, berkaitan dengan pariwisata. Ini investasi jangka menengah panjang dan akan membuka kesempatan bagi tenaga kerja dalam jumlah besar. “10 destinasi baru harus jadi.

Barang sudah ada, tinggal membangun infrastruktur yang baik menuju ke sana. Tinggal membangun produk-produk supporting yang diperlukan, membangun positioning, kemasan, brand, dan menggerakkan promosi secara besar-besaran,” tutur Jokowi. Ketiga, berkaitan dengan tabungan nasional. Jokowi mengatakan, setiap investasi butuh anggaran. Jika kebutuhan ini bisa diperkuat tabungan nasional, maka akan mendukung investasi dalam negeri. Keempat, pembangunan SDM (Sumber Daya Manusia) harus dilakukan. Vocational training school atau Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) harus dirombak. “Menurut saya kesalahan SMK kita adalah harusnya pendidikan training 80-70 persen, sisanya teori. Di SMK faktanya 70 persen adalah guru-guru normatif. Pelatihnya malah paling 20 persen” pungkas Jokowi.

Azana Kembangkan 70 Hotel Anti Mainstream SOLO—Di tengah persaingan bisnis yang kompetitif dan era digital yang semakin canggih, Azana Hotels & Resorts menghadirkan konsep hotel baru antimainstream berlabel Front One Hotel dan Front One Inn. Front One Inn merupakan ekspansi dan pengembangan Front One Hotel yaitu Thematic Budget Hotel yang didesain dengan konsep smart, trendi, muda, dengan fasilitas wi-fi sangat cepat, spot selfie di beberapa tempat, tempat tidur yang nyaman dan berkualitas, serta TV channel yang sangat beragam. Keunggulan dari konsep ini bagi pengusaha hotel adalah dengan bermodal dua Ruko (Rumah Toko), indekos , rumah atau kantor yang berlokasi di pusat toko, dengan investasi di bawah Rp 3 miliar sudah dapat memiliki hotel dengan jumlah 23-30 kamar yang tematik dan target hunian rata-rata 85 persen. “Pencapaian keuntungan 60 persen dengan sasaran pasar anak muda kreatif kelas Bed &

Breakfast, perempuan serta netizen di usia 25-40 tahun, smart travelers, business travelers serta Online Travel Agent. SMART berarti Spesific, Millenial generation, Active, Reasonable Prince, Technology Savvy” jelas CEO Azana Hotels & Resorts Dicky Sumarsono. Imbuh Dicky, Azana Hotels & Resort hingga akhir bulan Desember 2016 ini telah mengelola 20 hotel di Indonesia, di antaranya yakni The Cube Hotel Jogja, Front One Inn Muntilan Magelang, Grand Amira Hotel Solo, Viva Front One Hotel Kediri, Front One Hotel Pamekasan Madura, Front One Hotel Jayapura, Urban Front One Hotel Lampung, Megara Hotel Pekanbaru, Front One Hotel Lahat Palembang, Front One Inn Sidoarjo, Hersya Front One Inn Surabaya, Front One Inn Malang dan yang lainnya. “Ditambah dengan yang saat ini sedang dikembangkan, hingga akhir tahun 2017, maka akan berjumlah sekitar 70 hotel”pungkasnya dalam rilis ke Joglosemar Selasa (6/12)  Kiki DS

 Detik

Minat Menjadi Perusahaan Go Public Masih Rendah JAKARTA—Minat Perusahaan untuk menjadi perusahaan terbuka atau go public dinilai selalu lebih rendah dibandingkan dengan target yang ditetapkan oleh Bursa Efek Indonesia (BEI). Demikian diungkapkan Direktur Asosiasi Emiten Indonesia (AEI) Isakayoga di Gedung BEI, Jakarta, Selasa (6/12). “Ini kelihatannya minatnya itu menurun. Kalau kita lihat jumlah perusahaan yang ada di Indonesia yang tertutup ini kan besar sekali. Tetapi tidak sejalan dengan perusahaan yang masuk bursa. Kenyataannya adalah kemungkinan calon-calon emiten ini mungkin masih perlu pemahaman lagi apa untung ruginya menjadi perusahaan Tbk sebagai salah satu cara untuk menghimpun dana, untuk pengembangan. Nah ini yang harus kita carikan,” lanjut dia. Padahal, kata Isakayoga, dari sisi regulasi pihak otoritas telah memberikan kemudahankemudahan, termasuk dalam

hal membayar pajak. “Pajak itu ada pengurangan 5 persen untuk mereka yang menawarkan sahamnya minimal 40 persen. Nah dari segi itu saya kira sudah terpenuhi semua. Sekarang yang perlu kita peroleh informasi adalah dari pihak perusahaan yang mau IPO itu,” kata dia. “Apa sih sebenarnya yang masih menghambat mereka untuk IPO? Apakah karena tidak percaya kepada pasar modal Indonesia atau ada kesulitan lain yang belum diketahui oleh otoritas karena mungkin menganggap proses dari IPO itu rumit padahal itu sebenarnya sederhana,” sambungnya. Demi mendorong suatu perusahaan menjadi sebuah emiten, Bursa Efek Indonesia (BEI) pun menggelar seminar sosialisasi Initial Public Offering (IPO) dan Corporate Action kepada 100 perusahaan nasional. Sosialisasi tersebut berisikan tentang manfaat, tata cara, dan

fungsi dalam menjadi perusahaan IPO dan Corporate Action. Sosialisasi ini bertujuan untuk mendorong perusahaan-perusahaan tertutup tersebut untuk menjadi perusahaan terbuka. “Corporate action harus dilakukan setiap saat, tidak hanya saat perusahaan sedang susah. Satu kesalahan besar karena salah satu membedakan pasar modal lokal,” ungkap Direktur Utama BEI Tito Sulistio di Gedung BEI, Jakarta, Selasa (6/12). Sementara itu, Deputi Bidang Koordinasi Perniagaan dan Industri Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian Edy Putra Irawady berharap, dengan adanya sosialisasi ini akan lebih banyak perusahaan yang tercatat di Bursa Efek. “Saya harapkan dari 100 Perusahaan ini bisa secepatnya untuk masuk dan tercatat di Bursa Efek Indonesia, yang penting bagi saya adalah transparansi accountable-nya,” tutur dia.

Joglosemar | Aji Setiawan

KUNJUNGAN—Managemen Azana Hotels & Resorts ketika berkunjung ke kantor Joglosemar, Selasa (6/12).

 Detik

Menhub Ingin Tambah Rute Penerbangan Internasional

Bandara Besar di Daerah Harus Jadi Sub Hub JAKARTA - Penerbangan dengan rute internasional di Indonesia masih belum terlayani dengan baik. Penyebabnya adalah terlalu padatnya penerbangan domestik yang rata-rata terpusat ke Jakarta melalui Bandara SoekarnoHatta. Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan, untuk mengatasi masalah tersebut, maka diperlukan

upaya khusus untuk membagi peran bandara-bandara yang ada di tanah air. Porsi layanan penerbangan domestik ke Bandara Soekarno-Hatta dikurangi dengan cara meningkatkan rute-rute penerbangan langsung antar daerah, tidak perlu melakukan transit ke Soekarno-Hatta. “Bandara yang besar seperti Jambi, Medan, atau di

timur, Balikpapan harus jadi sub hub masing-masing. Sehingga nggak semua ke sini (ke Jakarta),” kata Budi Karya di ruang kerjanya, Jumat (2/12). Dengan ketersediaan penerbangan langsung, kata Budi, akan meningkatkan efisiensi karena rute penerbangan yang dilayani lebih pendek tanpa terlebih dahulu melewati atau transit di Ja-

karta. Biaya bahan bakar bisa ditekan yang pada akhirnya berimbas pada turunnya biaya tiket yang harus dibayarkan penumpang. “Kalau diteliti, ada penumpang yang ingin direct. Dari Kualanamu ke Yogya, atau dari Palembang ke Bali. Atau ke Solo. Jadi kami satu sudah bisa bangun Solo sebagai hub di Jawa. Jadi dari Solo itu bisa ke mana-mana, bisa

ke Palembang, Pekanbaru, Kualanamu, Jambi. Semua kota-kota di timur dan barat dia bisa lakukan. Sehingga orang itu naik pesawat kecil atau naik kendaraan dari Jawa Timur-Jawa Barat ke sana (Solo), sehingga tidak perlu ke Jakarta, sehingga waktunya lebih pendek,” papar dia. Dengan pembagian peran bandara ini, diharapkan pertumbuhan jumlah pe-

numpang bisa lebih merata dan dampak ekonomi yang dihasilkan pun lebih merata. Dampak lainnya, kepadatan lalu lintas udara di Bandara Soekarno-Hatta bisa dikurangi. Sebelumnya, Budi Karya mencatat, Bandara SoekarnoHatta hanya melayani 35 rute penerbangan internasional. Jumlah kunjungan wisatawan asing pun tergolong rendah.

Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, jumlah kunjungan wisatawan asing di tahun 2015 hanya sebanyak 13,7 juta orang, naik tipis dari tahun 2014 yang sebanyak 13 juta orang. Padahal, kata Budi, bila ada penerbangan langsung, target kunjungan 20 juta wisatawan asing di 2020 yang dibidik Presiden Joko Widodo (Jokowi) bukan hal yang sulit lagi untuk dicapai.  Detik


i a r e G Kurs Tengah Rupiah Terhadap Dolar

30/11 13.563

5/12 13.516

6/12 13.405

ISHG

30/11 5.148,91

5/12 5.268,31

6/12 5.272,96

Harga Logam Mulia per Gram

HALAMAN | 20

30/11 592.000

5/12 589.000

6/12 587.000

RABU, 7 DESEMBER 2016

Hipmi Ingin Pengusaha Sektor Kreatif Akses KUR

Joglosemar | Kurniawan Arie Wibowo

PASOKAN JELANG LIBUR NATAL—Petugas SPBU mengisikan bahan bakar ke tangki kendaraan bermotor milik warga di SPBU Bhayangkara, Solo, Selasa (6/12). Pertamina menjamin stok bahan bakar minyak menjelang libur natal dan tahun baru aman.

Konsumsi BBM Libur Akhir Tahun Diprediksi Naik 10%

Stok Dijamin Aman SOLO—Pertamina siap memenuhi kebutuhan Bahan Bakar Minyak (BBM) masyarakat khususnya di wilayah eks-Karesidenan Surakarta selama momen libur Natal 2016 dan Tahun Baru 2017. Kebutuhan masyarakat di wilayah eksKaresidenan Surakarta diprediksi meningkat sebesar 10 persen selama momen liburan akhir tahun ini. Sales Executive Retail Pertamina wilayah eks Karesidenan Surakarta, Muhammad Rasyid mengungkapkan, Pertamina memastikan stok BBM untuk kebutuhan pasar tetap akan terpenuhi selama momen

Kebutuhan masyarakat eks-Karesidenan Surakarta terhadap BBM baik yang bersubsidi maupun tidak, hampir sama liburan akhir tahun. “Berdasarkan tahun sebelumnya, konsumsi BBM masyarakat selama momen liburan akhir tahun meningkat 10 persen dari ratarata normal setiap hari. Kalaupun peningkatan akan terjadi lebih dari 10 persen,

tetap bisa tercover,” urainya, Selasa (6/12). Dikatakan Rasyid, kebutuhan masyarakat eks-Karesidenan Surakarta terhadap BBM baik yang bersubsidi maupun tidak, hampir sama. Saat ini, kebutuhan BBM di eks-Karesidenan Surakarta yakni konsumsi Gasoline rata-rata per hari 1800 KL dan diesel atau solar 800 KL per hari. “Termasuk pertalite yang mulai terjadi peningkatan. Kemudian untuk distribusi masih lancar sampai sekarang,” tandasnya. Sementara itu, kebutuhan gas elpiji kawasan eksKaresidenan Surakarta juga

diprediksi meningkat 10 persen selama momen liburan Natal dan Tahun Baru ini. Menurut Kepala Bidang Elpiji Hiswana Solo, Agustinus Aditya P, meskipun peningkatan pemakaian gas elpiji akan meningkat selama momen liburan akhir tahun, namun pihaknya meyakinkan tetap akan terpenuhi. “Cadangan gas elpiji yang ada di agen dan pangkalan ada sekitar 25 persen. Itu baru di pangkalan dan agen saja, masih ada juga yang ada di Pertamina. Jadi untuk pemenuhan kebutuhan elpiji selama libur akhir tahun dipastikan aman,” tuturnya.  Triawati Prihatsari Purwanto

Fave Hotels dan Gelora Taksi Jalin Kerja Sama

Beri Pelatihan Pelayanan Customer Service pada Driver SOLO—Ratusan driver Gelora Taksi mendapatkan pelatihan terkait dengan customer service excellent. Pelatihan untuk memberikan pelayanan berkualitas prima kepada customer tersebut diberikan oleh Fave Hotel sebagai bentuk kerja sama dari kedua belah pihak, digelar Selasa (6/12), di kantor Gelora Taksi. Direktur Gelora Taksi, Meddy Sulistyanto menyebutkan, kerja sama yang terjalin antara Fave Hotel dan pihaknya memberikan keuntungan kepada kedua belah pihak. Kerja sama yang terjalin selama enam bulan dimulai sejak Oktober 2016 lalu tersebut memberikan efek positif kepada 300an driver Gelora Taksi dalam meningkatkan layanan kepada para penumpang. “Kerja sama saling menguntungkan, kami membantu pemasaran Fave Hotel dengan menawarkan penginapan hotel kepada penumpang. Sebaliknya Fave Hotel memberikan pelatihan terkait layanan prima kepada customer. Pelatihan diberikan secara bergilir merata untuk seluruh driver. Tujuannya memang meningkatkan kualitas layanan sesuai standar hotel,” paparnya di sela pelatihan. Director of Sales Fave Hotels, Ika Florentina mengutarakan, kerja sama dua perusahaan yang bergerak di bidang jasa tersebut terjalin untuk memajukan kedua belah pihak.

Joglosemar | Kurniawan Arie Wibowo

PEMBEKALAN PENGEMUDI TAKSI —Director of Sales Fave Hotel Solo, Ika Florentina (kiri) memberikan penjelasan di hadapan sejumlah pengemudi Gelora Taksi saat digelar kegiatan pembekalan bagi pengemudi taksi di kantor Gelora Taksi, Solo, Selasa (6/12). “Selain untuk maju bersama di mana Fave Hotels memiliki komitmen untuk

memajukan Gelora Taksi dan Gelora Taksi membantu pemasaran hotel.

Pelatihan diberikan setiap dua pekan sekali terkait pelayanan prima kepada customer. Materi tersebut sangat pas karena Fave bergerak di bidang tersebut,” urainya. Diimbuhkan Ika, dengan pelayanan prima yang dimiliki oleh para driver Gelora taksi maka diharapkan akan lebih merekomendasikan Fave Hotels. “Karena selama ini para driver telah merekomendasikan Fave Hotels juga. Dan dampaknya kami targetkan mampu meningkatkan okupansi hotel sebesar 10 persen. Sampai saat ini sendiri sudah tercapai lima persen,” tukasnya.  Triawati Prihatsari Purwanto

JAKARTA—Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) menginginkan pelaku usaha yang tergabung dalam sektor ekonomi kreatif sudah dapat mengakses Kredit Usaha Rakyat (KUR) pada awal tahun 2017. “Prosedur, mekanisme, dan platform KUR untuk industri kreatif sebaiknya segera tuntas agar tahun depan langsung tancap gas,” kata Ketua Bidang Ekonomi Kreatif BPP Hipmi Yaser Palito di Jakarta, Selasa (6/12). Untuk itu, ujar dia, Hipmi berharap pemerintah dan perbankan segera menuntaskan prosedur memperoleh KUR bagi pelaku usaha kreatif. Yaser mengakui, pemberian KUR kepada usaha kreatif memang tidak mudah sebab rata-rata usaha ini bermasalah dengan pembukuan, aset, dan penjaminan. Sebab itu, Badan Ekonomi Kreatif diharapkan sebaiknya memiliki basis data yang memadai akan pelaku usaha kreatif sehingga perbankan mendapat referensi nasabah yang aman untuk dibiayai.

Dia berpendapat usaha kreatif memiliki pola bisnis yang berbeda dari bisnis lainnya, seperti nilai proyek yang berputar di usaha ini sangat besar namun bisnis ini tidak membukukan aset fisik yang besar. “Makanya, selalu ada masalah dengan kolateral industri kreatif dianggap tidak bankable oleh bank. Sebab itu, perlu ada skema tersendiri seperti KUR untuk industri ini,” katanya. Hipmi memperkirakan industri berbasis kreativitas ini tumbuh signifikan tahun ini dan memberi kontribusi atas Produk Domestik Bruto menembus 8 persen. Yaser mengatakan, salah satu penyebab sektor ini tumbuh cukup pesat dikarenakan animo dan antusiasme para pekerja muda usia produktif. “Sektor ini bahkan menjadi lapangan kerja dan usaha primadona bagi pekerja muda dan usia produktif,” ucapnya. Selain itu, ia mengingatkan bahwa di tengah lemahnya kinerja ekspor yang berbasis komoditas

sumber daya alam, sektor ekonomi kreatif menyimpan potensi industri yang sangat besar sebab berbasis kreativitas dan inovasi. Sebelumnya, Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia mendorong Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) dan ekonomi kreatif menjadi sektor unggulan lantaran memiliki peranan yang sangat vital dan strategis dalam pembangunan dan pertumbuhan ekonomi. “Di Indonesia, UMKM selain berperan dalam pertumbuhan pembangunan dan ekonomi, juga memiliki kontribusi yang sangat penting dalam mengatasi masalah pengangguran, itu sudah terbukti,” kata Wakil Ketua Umum Kadin Bidang UMKM, Koperasi dan Ekonomi Kreatif Erik Hidayat. Pemerintah menargetkan kontribusi Produk Domestik Bruto (PDB) ekonomi kreatif mencapai 7-7,5 persen dan peningkatan devisa negara mencapai 6,5 - 8 persen hingga tahun 2019.  Antara

BPJS TK Incar Kepesertaan Guru SOLO—Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan (TK) Surakarta mengincar penambahan peserta dari kalangan guru swasta. Hal itu dilakukan sebagai salah satu upaya penambahan peserta yang menjangkau seluruh kalangan masyarakat. Kepala BPJS TK Cabang Surakarta, Maulana Zulfikar, Senin (5/12) lalu, saat ditemui Joglosemar di kantornya, mengungkapkan, penambahan kepesertaan di kalangan guru swasta diberlakukan di seluruh wilayah eks- Karesidenan Surakarta. “Saat ini sudah mulai dilakukan penjaringan tersebut. Kami melakukannya melalui dinas terkait. Tidak hanya itu, kami juga melakukan kerja sama melalui masing-masing pemerintah daerah dengan target tahun

2017 sudah mulai terjaring suami seluruhnya termasuk guru swasta dan honorer,” ujarnya. Menurut Maulana, dua program BPJS TK yang ditawarkan kepada para guru tersebut yaitu program jaminan kematian dan kecelakaan kerja. “Untuk para guru ditawarkan dua program yaitu jaminan kematian dan kecelakaan kerja. Terkait hal itu, kami juga meminta dukungan dari masingmasing Pemda,” imbuhnya. Seperti diberitakan sebelumnya, BPJS TK meluncurkan Program Co Marketing yang memberikan keuntungan berupa diskon dan potongan biaya bagi peserta yang menunjukkan kartu tanda peserta (KPJ) saat melakukan transaksi di fasilitas tertentu. Dalam hal ini peserta tinggal menunjukkan KPJ

saat melakukan transaksi di beberapa fasilitas yang sudah kerja sama di antaranya Hotel Amaris, Hotel Megaland, The Sunan Hotel, Lorin Hotel, Inul Vuzta The Park Mall dan Solo Square, serta Solo Zoo atau Taman Satwa Taru Jurug. Selain untuk meningkatkan fasilitas dan layanan kepada para peserta, Co Marketing juga diluncurkan dalam rangka memperingati HUT BPJS TK ke 39 tahun. “Co Marketing kerja sama dengan tujuh perusahaan di Solo diharapkan mampu memberikan manfaat bagi peserta BPJS TK. Potongan harga akan diberikan dari perusahaan pemberi fasilitas tersebut dalam jangka waktu tertentu. Misalnya diskon dari lima persen hingga 10 persen,” pungkas Maulana.  Triawati Prihatsari Purwanto


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.