E paper 08 februari 2017

Page 1

Info Pelanggan

0271-717141 JOGLOSEMAR @Joglosemarnews harianjoglosemar@gmail.com @Joglosemarnews

www.joglosemar.co

Harga Ha H arrg g ga Rp 3.000

RABU WAGE, 8 FEBRUARI 2017

Terbit 20 Halaman T Te errb biitt 2 0H Ha alaman

Jalan Rusak Jadi Wisata Pemprov Bentuk Tim Saber Jalan Berlubang SRAGEN—Masyarakat mungkin tak asing lagi dengan istilah “Wisata Jeglongan Sewu” yang membikin heboh di Sragen. Istilah tersebut dipopulerkan para pegiat media sosial yang tergelitik menyaksikan kondisi jalan yang rusak, namun tak segera diperbaiki.

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 1

Jalan Rusak Di Sragen  Anggaran pemeliharaan jalan Sragen 2016 Rp 5 miliar.  Anggaran pemeliharaan jalan 2017 Rp 2 miliar  Jalan kabupaten sepajang 998 Km  Di awal tahun 2017 ini total jalan rusak parah mencapai 450 Km.  Anggaran perbaikan dan peningkatan jalan Rp 181,705 miliar  Dari dana tersebut hanya cukup untuk 150 Km.  48 ruas jalan rusak di Sragen direncanakan diperbaiki April 2017

Aksi Melingkari Jalan Berlubang di Wonogiri  Sejumlah komunitas di Wonogiri melakukan aksi simpaƟk yaitu menandai lubang dengan lingkaran puƟh sekitarnya.  Lubang yang ditandai memiliki kedalaman sekitar 30 cm

 Ruas jalan yang ditandai yaitu Ngadirojo-Baturetno, Wonogiri-Wuryantoro, serta JaƟsrono-Purwantoro.  Dana pengecatan murni dari swadaya mereka.

Sumber: Wawancara

Foto: Joglosemar | Aris Arianto | Wardoyo

Dewan Pers: Informasi di BC Hoax!

9 Mahasiswa Dikeluarkan

Kombes Pol Djarod Padakova

SRAGEN—Dewan Pers mengimbau kepada semua pihak untuk tidak mempercayai informasi tambahan pada broadcast (BC) daftar 77 media (kemarin ditulis 74) terverifikasi, karena informasi tambahan itu adalah tidak benar alias hoax. Sementara, menyusul kegaduhan yang muncul atas rilis daftar media terverifikasi tahap awal, dimungkinkan hasil verifikasi untuk 77 media batal ditandatangani oleh Presiden Jokowi saat peringatan Hari Pers Nasional (HPN) di Ambon 9 Februari mendatang.

PUPUK PALSU—Tim Polda Jateng saat melakukan penggerebekan di sebuah pabrik pupuk palsu di wilayah Gatak, Sukoharjo beromzet miliaran rupiah, Selasa (7/2).

Joglosemar | Wardoyo

Beredar Luas di Eks Karesidenan Surakarta

Polda Gerebek Pabrik Pupuk Palsu SUKOHARJO—Tim Ditreskrimsus Polda Jateng menggerebek sebuah pabrik pupuk NKCL palsu beromzet miliaran rupiah di Jalan Raya Solo-Jogja KM

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 1

15-16, tepatnya di Sidomulyo, Gatak, Sukoharjo, Selasa (7/2). Dari pabrik tersebut, tim mengamankan ratusan sak pupuk NKCL berbagai merek yang di-

tengarai palsu dengan komposisi yang sudah dioplos dengan bahan lain.

JOGJA—Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta menjatuhkan sanksi akademik kepada 19 mahasiswa terkait pendidikan dasar The Great Camping (TGC) XXXVIII yang diselenggarakan Mapala UII. Sembilan orang di antaranya dikenai sanksi berat, yakni dikeluarkan sebagai mahasiswa UII. Untuk diketahui kegiatan Diklatsar TGC yang digelar di Tlogodlingo, Tawangmangu, Karanganyar, menyebabkan tiga peserta meninggal dunia. “Yang kena sanksi 19 orang, 10 (mahasiswa) kena sanksi sedang dan 9 terkena sanksi berat atau dikeluarkan (sebagai mahasiswa UII),” ujar Direktur Direktorat Humas UII Karina Utami Dewi, Selasa (7/2).

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 1

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 5

Rissaria Niken L

KARNAVAL KURSI RODA HIAS DIES NATALIS KEͳ64 YPAC SURAKARTA

Kursi Roda Hias Ala Penyandang Disabilitas Luar biasa, anak-anak berkebutuhan khusus ini mampu menyulap kursi roda menjadi sangat uniknya. Untuk apa?

Kukuh Subekti

Dok Pribadi

Y

Gemar Bercocok Tanam

a, dalam rangka menyemarakkan Dies Natalis Ke-64 Yayasan Pembinaan Anak Cacat (YPAC) Surakarta memberi kebebasan para siswanya berekspresi untuk menghias kursi roda, Selasa (7/2). Kreasi anak-anak berkebutuhan khusus ini pun layak diacungi jempol. Setiap kursi roda

terlihat begitu menarik dan unik dengan berbagai hiasan yang menempel. Bisa-bisanya, kursi roda juga ada yang didesain menyerupai rumah lengkap dengan genting warna-warni. Mereka lantas diajak menyusuri jalan-jalan di sekitar Gedung YPAC.

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 5

Joglosemar | Maksum Nur Fauzan

0877 3500 1497

Iki Lho!

Kirimkan Komentar Anda Terkait Berita di Halaman ini atau Informasi/Foto Penting di Sekitar Anda melalui Kanal WhatsApp – Telegram – SMS JOGLOSEMAR ini

Sushi Terbungkes Emas

A

pakah anda merupakan penggemar makanan khas Jepang yakni Shusi? Anda perlu mencoba kreasi sushi satu ini. Dikutip dari japanesestations, untuk menyambut perayaan hari pertama musim semi, restoran di Jepang membuat kreasi sushi yang dibalut dengan emas. Berlokasi di basement Shinjuku Isetan, sushi tersebut dibanderol dengan harga 10.800 yen atau jika di rupiahkan sekitar Rp 1.280.000. Ingin mencobanya? #Yuhan Perdana

R

issaria Niken Larasari punya cara tersendiri untuk menghilangkan penat setelah bekerja di kantor seharian. Bukan pergi ke mal, nonton bioskop atau traveling. Tetapi, cukup bercocok tanam di rumah.

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 5

KARNAVAL KURSI RODA—Anak didik Yayasan Pembinaan Anak Cacat (YPAC) mengikuti karnaval lomba kursi roda melewati perempatan Gendengan, Solo, Selasa (7/2).

japanesestations

Zaman Telah Berbalik Arah

hƩp://joglosemar.co/

Aku ingat sejarah, dulu Edi Tansil dengan licin dan licik dapat surat sakti dari Laks Sudomo, demikian juga dengan licin dan licik Roby Cahyadi dapat mengambil hati pak Harto hingga Jenderal Hugeng dipecat, sekarang jaman berbalik arah Ahok malah didukung dan dibela mati-matian. +6285293130308


Solo

2

www.joglosemar.co

RABU, 8 FEBRUARI 2017

Joglosemar | Maksum Nur Fauzan

PERBAIKAN PINTU AIR—Pekerja melakukan perbaikan pintu air Demangan, Selasa (7/2). Perbaikan tersebut dilakukan karena ada sala satu komponen yang aus.

Balekambang

Solopeduli Serahkan Ambulan Gratis BANJARSARI—Solopeduli sebagai LAZ Provinsi mewujudkan donasi yang terhimpun dalam bentuk armada ambulan gratis untuk Program Recovery Bencana Gempa Bumi di Pidie, Aceh. Selasa (7/2) Dewan Pembina Yayasan Solopeduli Ummat, Supomo, secara resmi menyerahkan armada ambulans gratis Solopeduli kepada Dedi Aryanto selaku Direktur Rumah Peduli Aceh. Selama berjalannya program, Solopeduli bertanggung jawab penuh atas biaya operasional dan maintenance ambulan. “Alhamdulillah dan terima kasih atas kepercayaan Solopeduli, rencana ambulan ini akan gratis 100 persen untuk seluruh masyarakat Aceh yang membutuhkan baik yang terkena musibah ataupun masyarakat yang tergolong dhuafa pada umumnya,” kata Dedi Aryanto setelah acara serah terima ambulan di Kampung Raya Dagang Kota Matag Glumpang Dua, Kec. Peusangan, Bireuen sebagaimana diinformasikan melalui rilis yang diterima Joglosemar, Selasa (7/2). # Sika Nurindah

FesƟval Jenang Solo 2017

Panitia Siapkan Kirab 272 Takir Jenang BANJARSARI—Festival Jenang Solo kembali akan diadakan tahun ini. Berbeda seperti tahun-tahun sebelumnya, gelaran yang diadakan untuk memperingati HUT ke-272 Kota Solo ini tidak dilaksanakan secara berurutan. Festival Jenang yang mengangkat tema Pesona Jenang Nusantara ini, bakal dilangsungkan selama dua kali, yakni Minggu (12/2) dan Jumat (17/2) mendatang. Ketua Pelaksana kegiatan Septhando Hijiri Shafara menerangkan, Minggu (12/2) merupakan kegiatan pembukaan Festival Jenang yang akan diisi acara memasak jenang bersama. Sedangkan Jumat (17/2) merupakan puncak kegiatan karena bertepatan dengan HUT Kota Solo. “Ada yang beda dalam festival jenang kali ini, di mana setelah upacara HUT Kota Solo, pada Jumat (17/2) mendantang, akan ada kirab gunungan jenang dari venue upacara di Stadion Sriwedari ke kawasan Ngarsopuro. Namun ini masih rencana jadi belum final,” jelasnya kepada Joglosemar, Selasa (7/2). Setelah sampai di venue Ngarsopuro, lanjutnya jenang tersebut akan dibagikan kepada masyarakat. Gunungan itu bukan gunungan biasa, melainkan berisi 272 takir jenang, sesuai dengan umur Kota Solo tahun ini. “Jadi tidak diperebutkan, namun dibagikan secara antre. Konsep ini terus kami matangkan, apalagi Pak Wali (FX. Hadi Rudyatmo) sudah banyak memberikan arahan kepada kami,” terangnya. Meski begitu, ia memastikan untuk tahun ini akan ada sebanyak 24.000 takir jenang. Pasalnya, dalam kegiatan tersebut akan ada 80 stan jenang dari 20 daerah yang ada di Indonesia. “Untuk peserta dari luar daerah, kita masih seleksi, karena kami melihat konten yang akan mereka sajikan seperti apa, tentunya kami ingin yang menarik,” katanya. # Raditya Erwiyanto

13 Narkoba Jenis Baru Diwaspadai BANJARSARI—Jajaran Satres Narkoba Polresta Surakarta mengantisipasi masuknya peredaran narkoba jenis baru. Kasatres Narkoba Polresta Surakarta Kompol Ary Sumarwono, menegaskan, antisipasi penyalahgunaan narkoba jenis baru menindaklanjuti terungkapnya 13 narkoba jenis baru oleh Badan Narkotika Nasional (BNN) belum lama ini. “Meski belum ditemukan kasusnya, kami yakin sudah peredaran (narkoba jenis baru) sudah ada meski jumlahnya masih belum mendominasi,” terang Kompol Ary kepada wartawan, Selasa (7/2). Lebih lanjut, Kasatres Narkoba menjelaskan, berdasar hasil informasi yang didapat, narkoba jenis baru itu bisa menimbulkan efek yang tergolong cepat bagi pengguna. Bahkan, hanya dalam hitungan detik pengguna sudah mampu menerima sensasinya. “Dari beberapa testimoni yang kami tahu, para pengguna akan merasa lebih ringan seperti tidak memiliki beban hidup, memberikan imajinasi lebih dan memberi stamina lebih,” jelas dia. Kompol Ary mengaku jika jajarannya masih sulit mendeteksi peredaran narkoba jenis baru itu. Pasalnya, peredaran barang haram tersebut bergerak di bawah tanah. “Meski belum ada laporan resmi, kami semakin gencar melakukan operasi di tempat-tempat hiburan malam maupun di kawasan peredaran yang telah kita petakan,” ujar dia. Kompol Ary menambahkan, seperti yang telah ter-

Peredaran barang haram tersebut bergerak di bawah tanah. ungkap, penyalahguna narkoba adalah masyarakat yang sedang mengalami depresi. Tidak hanya itu, penyalahgunaan narkoba juga dilakukan para pekerja malam yang membutuhkan tenaga ekstra. Sebagai upaya preventif dan preemtif, dengan giat melakukan sosialisasi di lingkungan masyarakat hingga ke sekolah dan perguruan tinggi yang ada di Kota Solo. Upaya itu guna memberikan pendidikan tentang bahaya-bahaya narkoba. “Sebagai benda yang mengandung zat adiktif, pastilah dampak langsung yang diberi-

Pencairan Dana RT dan RW

Sistem Rekening Berpotensi Bikin Bingung

kan adalah rasa candu, namun lebih lanjut benda haram ini juga dapat memicu kematian. Maka penyalahgunaan berbagai jenis narkoba harus diberantas,” tandas dia. Kompol Ary menegaskan, upaya penindakan hukum bagi pelaku penyalahgunaan narkoba sesuai dengan Peraturan Kementrian Kesehatan (Permenkes) Nomor 2 Tahun 2017, para pelaku penyalahgunaan narkoba jenis baru ini akan ditindak sesuai dengan UU No 35 Tahun 2009 tentang narkotika. “Meski masuk dalam kategori narkoba jenis baru, narkoba ini sudah masuk golongan satu. Untuk penindakan kita samakan dengan para pelaku penyalahgunaan narkoba sabu maupun ganja,” tandas dia. # Satria Utama

NARKOBA JENIS BARU ¢

Tembakau Gorilla

¢

Narkotika CC4

¢

Zolpidem atau Sleep Walking Pill

¢

Scopolamine

¢

Super Powerful Synthetic Marijuana

¢

Nutmeg

¢

Human Growth Hormone (HGH)

¢

Bromo Dragonfly

¢

Rimonabant

¢

Etorphine

¢

Super heroin

¢

Oxycontin Oxycodone

¢

Magic Mushroom

¢

Krokodil (desomorphine) Sumber: Polresta Surakarta | sat

Urban Forest Minim Lampu Penerangan

Joglosemar | Maksum Nur Fauzan

PERAWATAN PATUNG OBOR—Pekerja melakukan pengecatan Patung Obor Manahan, Selasa (7/2). Pengecatan tersebut merupakan bentuk perawatan serta menyambut HUT ke-272 Kota Solo

JEBRES—Kawasan Urban Forest di Pucangsawit masih minim dengan fasilitas penerangan. Kondisi yang gelap dan sepi jika malam hari cukup meresahkan warga. “Kawasan taman yang gelap sering dipakai kumpul anak muda jika malam hari, tentu hal ini meresahkan warga sekitar seperti perbuatan mesum” tutur Sairan salah seorang warga sekitar taman Urban Forest Pucangsawit. Kondisi serupa terjadi di kawasan Urban Forest yang terdapat di wilayah RW 23 Pucangsawit. Selain banyak lampu penerangan yang mati, kawasan ini juga terlihat kurang terawat.

“Saat ini taman jarang dikunjungi warga, dulu sempat ramai ketika di awal- awal,” ujar salah seorang warga setempat. Warga mengaku sudah menyampaikan persoalan ini kepada pemerintah kelurahan setempat. Sementara masalah kebersihan taman, menurut warga kawasan Urban Forest bagian timur memang jarang dibersihkan sehingga terkesan kurang terawat. Sementara itu pihak kelurahan mengatakan belum ada warga yang mengeluhkan tentang kondisi taman Urban Forest. Pihak kelurahan mengaku sejauh ini sering mengadakan kerja

sama dengan warga terkait perawatan taman. “Belum ada warga yang mengeluhkan tentang kondisi taman, minimnya tenaga kerja yang melakukan perawatan membuat pihak kelurahan turut serta mengadakan kerja bakti,” ungkap Selfi Rawung, Lurah Pucangsawit saat dikonfirmasi Joglosemar, Selasa (7/2). Urban forest di kawasan Pucangsawit sering dimanfaatkan menjadi tempat berolah raga masyarakat sekitar. Keberadaan taman yang terletak di pinggir aliran Bengawan Solo ini sering menjadi sasaran banjir jika air sungai meluap. # Kukuh Subekti

KARANGASEM—Mekanisme pencairan dana operasional RT dan RW di tahun 2017 mengalami perubahan dari tahun sebelumnya. Awalnya, dana tersebut masuk dalam Dana Pembangunan Kelurahan (DPK), namun saat ini dialihkan ke Bagian Pemerintahan sehingga pencairannya lewat rekening masingmasing. “Tahun ini, dana operasional RT dan RW tidak lagi melalui DPK, tetapi Bagian Pemerintahan. Nantinya, salah satu persyaratan pencairan adalah pembuatan rekening tabungan bagi RT dan RW. Jadi, tahun ini pastinya lebih ribet dibandingkan dengan tahun lalu,” kata Komisi I DPRD Surakarta, Budi Prasetyo kepada Joglosemar, Selasa (7/2). Meski demikian, pihak kelurahan tetap diminta melakukan pendampingan bagi RT dan RW dalam pembuatan perencanaan, realisasi dan Laporan Pertanggungjawaban (LPj). Artinya, kelurahan tidak boleh lepas tangan meskipun sudah tidak masuk dalam DPK.

Terkait dengan aturan yang baru, politisi PDIP itu mengaku semuanya diserahkan kepada eksekutif. Dan informasi yang masuk, hingga Februari ini belum ada sosialisasi dari Pemkot kepada RT dan RW. “Soal teknis nanti akan disosialisasikan. Hanya saja, saat ini masih proses pemilihan RT dan RW. Target bulan Februari-Maret pemilihannya sudah selesai sehingga bisa dilakukan sosialisasi,” terangnya. Wakil Ketua DPRD Surakarta, Abdul Ghofar Ismail menambahkan perubahan mekanisme itu menjadi keputusan dari pemerintah pusat. Pihaknya menilai keuangan birokrasi sangat ribet sehingga menyulitkan tataran di bawahnya, terutama RT dan RW. “Tataran ASN (aparatur sipil negara) juga seperti itu. Mereka kebingungan dalam pencairan dan pertanggungjawabannya. Dan untuk dana operasional RT dan RW, sebelumnya sudah banyak yang menilai mekanismenya ribet sehingga tidak mencairkan. Lha ini semakin ribet,” terangnya. # Murniati

Empat BUMD Dapat Kucuran Rp 20 Miliar K A R A N G A S E M— A P B D 2017 bakal mengucurkan dana sebesar Rp 20 miliar untuk penyertaan modal bagi empat Badan Usaha Milik Daerah (BUMD). Empat perusahaan yang dimaksud adalah Perusahaan Daerah (Perusda) Taman Satwa Taru Jurug (TSTJ), Badan Kredit Kecamatan (BKK) Pasarkliwon, Bank Jateng, dan Pusat Pergudangan Kota (PKK) Pedaringan. Wakil Ketua DPRD Surakarta, Abdul Ghofar Ismail menyebutkan penyertaan modal saat ini sedang dibahas di tataran Panitia Khusus (Pansus). Dari hasil pembahasan sementara, Perusda TSTJ bakal mendapatkan penyertaan modal sebesar Rp 3 miliar, Bank Jateng senilai Rp 7 miliar. Sedangkan BKK Pasarkliwon dan PPK Pedaringan masing-masing bakal mendapat kucuran dana APBD 2017 sebesar Rp 6 miliar dan Rp 4 miliar. “Jadi, totalnya ada Rp 20 miliar untuk empat instansi itu. Meski saat ini masih dalam tataran pembahasan, namun Badan Musyawarah (Banmus) menargetkan semuanya selesai pada pekan pertama bulan Maret. Artinya, bulan ini sudah selesai dibahas dan hearing,” te-

Abdul Ghofar Ismail gasnya kepada Joglosemar, Selasa (7/2). Pihaknya berharap nantinya penyertaan modal mampu menambah performa keempat instansi itu sehingga berimbas pada sokongan pada Pendapatan Asli Daerah (PAD). Sementara itu, Ketua Pansus Raperda Penyertaan Modal BKK Pasarkliwon, Suharsono mengungkapkan Pemkot wajib memberikan suntikan dana kepada Perusda karena sudah diatur dalam Perda pendiriannya. “Saat ini masih kita bahas,” tegasnya. Sementara itu, anggota Pansus Raperda Penyertaan Modal PPK Pedaringan, Quatly Abdulkadir Alkatiri menyatakan ada Rp 4 miliar yang bakal digelontorkan APBD. Dana tersebut diperuntukkan bagi operasional dan jasa yang telah dijalankan di sana. # Murniati


Solo

www.joglosemar.co

RABU, 8 FEBRUARI 2017

3

Mangkrak, Feeder BST Dikhawatirkan Rusak KARANGASEM—Sebanyak 41 unit Feeder Batik Solo Trans (BST) belum dioperasikan dan terparkir di kantor Dinas Perhubungan (Dishub) Solo. Lantaran mangkrak cukup lama, wakil rakyat mengkhawatirkan puluhan armada itu akan rusak sebelum digunakan. Ketua Komisi III DPRD Surakarta, Honda Hendarto menilai selama ini eksekutif terkesan mengulur-ulur waktu operasionalisasi feeder BST. Hal itu pun berdampak pada mangkraknya armada yang dibeli pada akhir tahun lalu. ”Memang sudah ada perjanjian kalau armada rusak masih jadi tanggungjawab penjualnya. Tapi bukan berarti Dishub bisa tenang-tenang saja. Kendaraan yang tidak pernah dipakai dimungkinkan akan rusak. Nah, bagaimana jika pemeliharaan habis dan mengalami kerusakan? Ini yang harus diperhitungkan,” katanya kepada wartawan, Selasa (7/2). Oleh karena itu, pihaknya berharap dinas terkait bisa menyelesaikan masalah mengenai operasionalisasi feeder BST secepatnya. Dikatakan Honda, saat ini masalah yang tersisa dari operasionalisasi Feeder BST adalah belum ada titik temu antara pengemudi angkutan kota (angkot) dan Dishub mengenai trayek. Selain itu, dalam operasionalisasi itu butuh pembentukan koperasi dan itu juga belum terealisasi. Terpisah, Kepala Bidang (Kabid) Angkutan Dishub Surakarta, Taufik Muhammad menyampaikan koridor I dan II telah dibuka untuk umum. Untuk itu, pihaknya sudah memiliki 20 bus besar untuk koridor satu dan 21 bus medium yang dioperasikan pada koridor II. Selain itu, pihaknya juga masih memiliki 20 bus medium yang siap untuk dioperasionalkan pada jalur koridor yang baru. ”Nantinya ada 33 bus medium yang dikirim ke Solo. Itu adalah bantuan dari pemerintah pusat dan saat ini masih menyelesaikan administrasinya. Kalau untuk 41 feeder BST, memang belum bisa dioperasikan. Kami masih menunggu beberapa proses administrasi,” tegasnya. # Murniati

Pemkot Dukung Rencana Relokasi Rutan BANJARSARI—Rencana relokasi Rumah Tahanan (Rutan) Kelas 1 A Surakarta mendapat dukungan dari Pemerintah Kota (Pemkot) Surakarta. Menangapi rencana itu, Walikota Surakarta FX Hadi Rudyatmo mengaku mendukung penuh rencana itu. Menurut Rudy, pihaknya juga telah melakukan koordinasi dengan pihak Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) terkait rencana itu. “Rutan Solo memang sudah overload. Apalagi juga menampung narapidana dari tiga kabupaten lain di wilayah eks Keresidenan Surakarta,” terang Walikota. Menurut Rudy, rencana relokasi dapat dilakukan secepatnya. Pasalnya, Rutan yang berada di tengah Kota Solo tersebut dinilai kurang sesuai dengan tata kota. Menurut dia, lahan baru yang menjadi target relokasi yakni di kawasan utara Kota Solo seperti Mojosongo. Tidak menutup kemungkinan kawasan perbatasan di Solo Utara seperti Desa Plesungan, Gondangrejo, Karanganyar juga menjadi lahan baru untuk relokasi Rutan Solo. Rudy mengaku rencana relokasi Rutan Solo sudah diwacanakan sejak lama. Namun, rencana relokasi tersebut tak kunjung direalisasikan hingga sekarang. Lokasi yang sebelumnya ditawarkan Kemenkumham sekarang sudah dimanfaatkan untuk pengembangan Kota Solo. Rudy menambahkan, saat ini Pemkot sudah tidak lagi punya lahan luas untuk relokasi Rutan. Ia juga mengaku rencana relokasi Rutan Solo tahun ini sudah dibicarakan serius dengan Kemenkumham pekan lalu di Jakarta. “Kami telah menyampaikan beberapa alternatif lokasi strategis untuk relokasi Rutan Solo,” imbuh dia. Sebelumnya, Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Tengah, Bambang Sumardiono, menyatakan, rencana relokasi rutan terus dimatangkan karena bertujuan meningkatkan pelayanan. “Kami telah melakukan survei di lapangan terkait beberapa alternatif lahan yang akan dijadikan tempat relokasi Rutan Solo,” jelas dia. # Satria Utama

0877 3500 1497 Kirimkan Komentar Anda Terkait Berita di Halaman ini atau Informasi/Foto Penting di Sekitar Anda melalui Kanal WhatsApp – Telegram – SMS JOGLOSEMAR ini

Joglosemar | Maksum Nur Fauzan

FLYOVER MANAHAN—Walikota Surakarta, FX Hadi Rudyatmo bersama pegawai Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang mengunjungi lokasi perlintasan Kereta Api Manahan, Selasa (7/2).

Flyover Manahan Digarap Juni B A N J A R S A R I— P r o y e k pembangunan flyover di perlintasan kereta api (KA) Manahan diperkirakan mulai dikerjakan bulan Juni mendatang. Sementara penyusunan Upaya Pengelolaan Lingkungan Hidup dan Upaya Pemantauan Lingkungan Hidup (UPL UKL) maupun Detail Engeneering Design (DED) ditarget selesai Maret sehingga lelang bisa dilakukan April. “Diperkirakan Juni itu sudah ada pemenang lelang dan mulai dikerjakan. Tapi kalau itu bisa lebih cepat, lebih baik,” terang Kepala Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional VII Semarang, Herry Marzuki kepada wartawa di sela-sela meninjau lokasi perlintasan KA Manahan, Selasa (7/2). Flyover sepanjang 500 meter ini akan mengambil batas sebelah selatan 50 meter dari traffic light persimpangan Yosodipuro. Sedangkan di sebelah utara setelah bundaran

patung Manahan di buat huruf Y atau bercabang dengan titik temu setelah perlintasan rel kereta api. Adanya flyover ini akan membuat Jalan Hasanudin dari arah Brengosan sampai Pasar Nongko kembali menyambung. Herry menjelaskan akan ada tiga terowongan yang menghubungkan Jalan Hasanudin, satu di antaranya untuk kereta api. “Untuk waktu pengerjaan sekitar enam sampai delapan bulan. Jika molor sampai Februari 2018,” imbuhnya. Lebih lanjut Herry mengatakan untuk lebar jalan flyover mencapai delapan meter. Nanti jalan yang di bawah juga akan dilebarkan ke arah timur sekitar dua meter. Dengan demikian jalur dari arah Jalan Yosodipuro ke arah selatan bisa lancar. “Adanya flyover ini cukup membantu untuk mengurai kemacetan di kawasan ini. Tadi pagi saya dari Bandara lewat sini macet panjang, jadi

Untuk waktu pengerjaan sekitar enam sampai delapan bulan. Jika molor bisa sampai Februari 2018. nanti dari arah selatan mau ke Jalan Adi Sucipto atau Jalan MT Haryono bisa lewat atas perlintasan,” paparnya. Lanjut dia, untuk anggaran tidak ada masalah dan sudah

siap tinggal menunggu proses pembangunan saja. “Semua ditanggung Pemerintah Pusat,” sambungnya. Sementara itu Walikota Surakarta, FX Hadi Rudyatmo menyatakan untuk rekayasa lalu lintas terkait proyek ini menjadi tanggung jawab pemkot. “Itu kalau Mei sudah mulai dibangun cukup bagus,” ujarnya. Sementara itu Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Surakarta Endah Si-

taresmi mengatakan total anggaran yang dibutuhkan untuk bangunan fisik flyover mencapai Rp 52 miliar. Untuk kegiatan terdekat akan dilakukan proses lelang untuk pembebasan lahan sambil menunggu DED yang dibuat pusat selesai. “Dalam waktu dekat ini Pemkot akan melakukan pembicaraan dengan manajemen hotel untuk ganti untung lahan yang akan digunakan sebagai jalan,” pungkasnya. #Ari Welianto

SEPUTAR FLYOVER MANAHAN  Panjang flyover 500 meter  Dari sisi utara setelah bundaran patung Manahan bercabang dua membentuk huruf Y dengan titik pertemuan setelah perlintasan kereta  Dari sisi selatan mengambil batas 50 meter dari traffic light pertigaan Jalan Yosodipuro  Lebar jalan flyover 8 meter  Bagian bawah menghubungkan Jalan Hasanudin (Brengosan ke Pasar Nongko) dengan tiga terowongan  Jalan di bagian bawah akan dilebarkan sekitar 2 meter  Rencana pengerjaan Juni 2017-Februari 2018 Sumber: wawancara | wel

DPU Bakal Gusur Bangunan Liar

Dukung Perbaikan Drainase Kota

Joglosemar | Maksum Nur Fauzan

BERI HUKUMAN—Sejumlah siswa yang terkena razia saat jam sekolah mendapat hukuman baris-berbaris di Kantor Satpol PP, Selasa (7/2).

Bolos, 39 Pelajar Terjaring Razia BALAIKOTA—Puluhan pelajar terjaring razia saat bolos sekolah oleh Petugas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Surakarta, Selasa (7/2). Mereka terjaring saat berada di warung dan game online di kawasan Jebres ataupun Manahan. “Ada 39 pelajar yang terjaring petugas karena bolos sekolah. Dari jumlah itu ada dua pelajar perempuan, mereka itu dari SMA dan SMK,” ujar Kepala Bidang (Kabid) Penegakan Peraturan Daerah (Perda) Satpol PP Surakarta, Arif Darmawan kepada wartawan, Selasa (7/2). Operasi pelajar bolos ini dilakukan atas permintaan atau laporan dari kepala sekolah. Di mana banyak peserta didik yang bolos dan berkeliaran di sekitar sekolah ataupun game online. Sebenarnya Pemkot sudah melakukan imbauan kepada siswa di setiap sekolah, namun ternyata masih disepelekan. “Aksi ini untuk mendidik dan pembinaan buat mereka. Ini dari laporan dan petugasnya langsung menindaklanjuti dengan operasi,” kata dia.

Puluhan siswa yang terjaring razia, kata Arif, dibawa ke Kantor Satpol PP di bekas SMP 27 Jalan M.Arifin untuk dimintai keterangan dan dibina. Petugas juga menggeledah tas bawaan pelajar. Dalam penggeledahan tidak ditemukan senjata tajam, hanya saja seorang siswa diketahui menyimpan video porno. “Pengakuan mereka itu baru bolos satu kali, nanti akan dicek dengan data yang sudah ada dari foto-foto yang terjaring sebelumnya. Keluarga dan pihak sekolah juga dipanggil untuk mengambil siswanya lalu disuruh membuat surat pernyataan tidak akan membolos lagi,” terang dia. Arif menambahkan, petugas tidak hanya memantau pada siang hari tapi juga malam hari. Karena banyak anak-anak usia pelajar masih berkeliaran pada malam hari. Lokasi yang akan dibidik, seperti di Plaza Manahan, Sriwedari ataupun depan Bank Indonesia (BI). “Kita juga akan operasi malam hari, ini juga masukan dari masyarakat,” pungkasnya. #Ari Welianto

BALAIKOTA—Pemerintah Kota (Pemkot) Surakarta akan membongkar bangunan liar yang berada di atas sungai dan di sepanjang jalan inspeksi. Pasalnya banyak bangunan yang tidak berizin berdiri di atas sungai. “Kita akan bongkar bangunan yang ada di atas sungai. Itu tidak diperbolehkan dan termasuk bangunan liar,” ujar Walikota Surakarta, FX Hadi Rudyatmo kepada wartawan, Selasa (7/2). Diakuinya, banyak bangunan yang berdiri di atas sejumlah sungai, seperti warung, kios ataupun pos ronda. “Ada juga yang berdiri di samping jembatan. Nantinya itu harus dibongkar semua dan mungkin akan dikasih ongkos bongkar,” kata dia. Walikota mengatakan pembongkaran bangunan di atas

sungai dalam rangka untuk penataan kota. Hal ini juga untuk memudahkan petugas saat membersihkan sungai. “Penataan sungai akan terus dilakukan dengan pengerukan sendimentasi yang kondisinya sudah cukup parah. Itu mendesak dilakukan,” ungkapnya. Lanjuta dia, upaya pembenahan drainase di Kota Solo akan dimulai bulan ini. Normalisasi sungai perkotaan pada tahun ini dilakukan dinbeberapa titik, seperti drainase Jl dr Soepomo, drainase depan Sriwedari, depan Solo Grand Mall, Talud Mojosongo (sabrang lor), dan Jembatan Mlipitan. Sementara itu Kabid Sumber Daya Air dan Drainase DPUPR Surakarta, Arief Nurhadi menyatakan secepatnya akan

melakukan pengerukan sendimentasi sungai di kawasan Mangkuyudan. Setelah itu dilanjutkan perbaikan dinding talut. “Kondisinya (talut) sangat mengkhawatirkan, jika hujan deras pasti air meluber ke pemukiman penduduk. Nanti talut yang akan diperbaiki itu sepanjang 750 meter,” ungkapnya. Arif menambahkan, untuk bangunan yang di atas sungai akan dibongkar untuk memudahkan saat perbaikan talut. “Nanti akan dilihat dahulu apakah kontruksinya menyalahi aturan atau tidak. Jika menyalahi, akan dilakukan penertiban dan sebelum ditertibkan, tentu lebih dulu akan dilakukan sosialisasi sebelum penertiban tersebut,” pungkasnya. # Ari Welianto

Petugas Sampah Berharap Peremajaan Gerobak JEBRES—Petugas sampah di kawasan kelurahan Jebres mengeluhkan kondisi armada pengangkut sampah yang sudah tua. Diharapkan ada upaya perbaikan atau peremajaan armada sampah dari pemerintah kelurahan setempat. Di wilayah kelurahan Jebres ada sekitar 59 petugas sampah yang masih menggunakan gerobak dan delapan petugas sudah menggunakan truk sampah. Salah satu petugas sampah di wilayah Kelurahan Jebres, Sugiono mengungkapkan kondisi gerobak sampah rata-rata sudah rapuh. Kare-

nanya sering kali menyulitkan petugas dalam mengangkut sampah rumah tangga di wilayah tersebut. Diakuinya, ada bantuan gerobak sampah baru dari pemerintah kota. Hanya saja menurut dia kualitasnya tidak bagus sehingga mudah rusak. “Untuk biaya perbaikan juga mahal sampai Rp 400.000,” terang dia kepada Joglosemar, Selasa (7/2). “Saya sudah menyampaikan kepada pihak kelurahan tentang kondisi gerobak sampah yang ada, apakah akan diganti baru atau diperbaiki. Karena ini vital bagi kami,” tu-

tur Sugiono. Pihak kelurahan ketika dikonfirmasi mengatakan untuk masalah truk dan gerobak sampah yang ada di Kelurahan Jebres sudah dilaporkan ke dinas. Lurah Jebres, Sulistiarini mengatakan pihaknya saat ini sedang melakukan inventarisasi kendaraan pengangkut sampah. “Pihak kelurahan sejauh ini sudah mengupayakan untuk melakukan inventarisir, dan semuanya ada proses yang harus dijalankan jadi tidak bisa secepatnya (mengganti),” ujar Sulistiarini. # Kukuh Subekti


Klaten & Boyolali

4

www.joglosemar.co

RABU, 8 FEBRUARI 2017

Tambang di Lereng Merapi Setor Rp 3,7 M KLATEN—Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari sektor pajak mineral bukan logam dan batuan (Minerba) di lereng Merapi mencapai sebesar Rp 3,7 miliar pada 2016. Meski sudah melampaui target yang ditetapkan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Klaten masih akan menggenjot potensi aktivitas penambangan tersebut. Kepala Bidang Pendapatan Asli Daerah Badan Pengelolaan Keuangan Daerah (BPKD) Klaten Rizqan Iryawan mengatakan, setelah 1 Juni 2016 ada penyesuaian tarif pajak Minerba dari Rp10.000/rit menjadi Rp 25.000/rit, realisasi PAD Klaten meningkat pesat. Pada 2015 realisasi penerimaan PAD minerba Klaten sebesar Rp 2,209 miliar. Kemudian setelah ada penyesuaian tarif pertengahan 2016, melesat menjadi Rp 3,703 miliar. “Jumlah itu melebihi target sekitar Rp 853 juta dari target yang ditetapkan sekitar Rp 2,85 miliar,” katanya, Selasa (7/2). Sejak penyesuaian tarif, pihaknya juga mengubah mekanisme penarikan pajak. Dari hanya menempatkan petugas di pos retribusi, berubah menjadi tanggung jawab pemegang surat izin penambangan daerah (SIPD) yang menjalankan usahanya di wilayah Kecamatan Kemalang atau lereng Gunung Merapi itu. Sedangkan petugas pemungutan BPKD melakukan penertiban di jalan-jalan Klaten untuk mengantisipasi truk yang melalui jalan tikus. “Di Klaten ada sekitar sembilan hingga sepuluh pemegang SIPD. Sekarang enggak ada lagi pos retribusi. SOP (Standar Operasional Prosedur) kita pemungutan pajak di penambang atau SIPDnya. Lalu penambang menjual karcis yang kita berikan ke masing-masing truk yang mengambil material di lokasi penambangannya. Sedangkan petugas kita berpindah-pindah lokasi. Jika dari truk yang kita tertibkan tidak bisa menunjukkan retribusi dari SIPD, kita yang melakukan pemungutan,” jelas Rizqan. Guna optimalisasi penerimaan PAD sektor minerba, BPKD Klaten berencana menggandeng Kejaksaan Negeri (Kejari) dan Polres Klaten. “Masih digodog kerjasamanya. Kita berkaca dari kabupaten Brebes. Tim gabungan ini berkenaan dengan optimalisasi pendapatan untuk memperbaiki sistem yang sudah ada. Jadi kalau ada penunggak pajak, tim akan melakukan pemanggilan dan dan pemeriksaan di lokasi penambangan,” imbuh Rizqan. #Dani Prima

Joglosemar | Ario Bhawono

SIMANTAP—Mengurus izin UKM di Boyolali sekarang lebih mudah.

Izin UKM Cukup di Kecamatan BOYOLALI—Pengurusan izin Usaha Kecil Menengah (UKM) cukup dilakukan di tingkat kecamatan. Menyusul diterapkannya aplikasi Sistem Informasi Kecamatan Terpadu (Simantap). Menurut Kabag Kerjasama dan Otda Setda Boyolali, M. Arief Wardianta, aplikasi Simantap ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas serta mendekatkan pelayanan kepada masyarakat, khususnya untuk pelayanan perizinan. “Misalnya masyarakat hendak mengurus izin UKM, sekarang ini cukup datang ke kecamatan setempat untuk mengurus penerbitan izinnya,” ungkap dia, Selasa (7/2). Dijelaskan Arief, aplikasi Simantap ini memuat sejumlah fitur yang memberikan akses kemudahan bagi masyarakat yang hendak mengajukan berbagai perizinan. Melalui program ini, di tingkat kecamatan sudah bisa langsung memberikan pelayanan perizinan dan non perizinan. #Ario Bhawono

0877 3500 1497 Kirimkan Komentar Anda Terkait Berita di Halaman ini atau Informasi/Foto Penting di Sekitar Anda melalui Kanal WhatsApp – Telegram – SMS JOGLOSEMAR ini

Info Iklan Untuk kemudahan pemasangan iklan di Harian JOGLOSEMAR, silahkah hubungi nomor berikut melalui sms/telepon.

0899 5358 113

Joglosemar | Dani Prima

DIRAWAT—Bayi laki-laki yang dibuang di Desa Dukuh, Kecamatan Delanggu, Klaten, Selasa (7/2) dirawat di Puskesmas Delanggu.

Bayi Baru Lahir Dirubung Semut Dibuang di Pinggir Rel Kereta Api KLATEN—Sesosok bayi yang baru lahir dibuang di wilayah Desa Dukuh, Kecamatan Delanggu, Selasa (7/2). Bayi berjenis kelamin laki-laki itu ditinggalkan begitu saja di pinggir rel kereta api Solo-Jogja. Saat ditemukan warga, bayi malang itu hanya diletakkan di tas selembar celana bekas tanpa diselimuti apapun dan sudah dirubung semut. Informasi yang dihimpun di lokasi, bayi malang itu ditemukan kali pertama oleh Suryadi (53), warga Desa Ngawonggo, Kecamatan Ceper sekitar pukul 06.00 WIB saat hendak membajak sawah.

“Saat ditemukan bayi itu hanya beralaskan celana bekas. Di sekitar lokasi juga banyak bekas darah. Bayinya sudah mulai dikeroyok semut. Untung segera ditemukan,” jelas Mardiyoso (43), warga setempat yang dilapori saksi mata. Mardiyoso pun lantas melaporkan temuan bayi tersebut kepada perangkat Desa Dukuh dan langsung diteruskan ke Polsek Delanggu. Bayi tidak berdosa itu pun langsung dibawa ke Puskesmas Delanggu untuk mendapatkan perawatan medis. Dokter Rawat Inap Puskesmas Delanggu, Tini Wijiyanti

Saat ditemukan bayi itu hanya beralaskan celana bekas dan sudah mulai dikeroyok semut. mengatakan, sang bayi diantarkan oleh pihak Polsek ke puskesmas sekitar pukul 08.30 WIB. Dalam pemeriksaan awal yang dilakukan, kondisi bayi dalam keadaan sehat. “Bayi ini diperkirakan dilahirkan antara 1-2 jam sebelum ditemukan. Saat kita periksa bayi yang lahir normal ini dalam kondisi sehat, memiliki

berat badan 3,4 kg dan panjang 48 cm. Bayi langsung kita masukan ke tabung inkubator agar tidak hipotermia,” jelasnya. Tini melanjutkan, pihaknya hanya diberi tanggung jawab untuk merawat bayi tersebut oleh Polsek. Mengenai proses adopsi bayi menjadi wewenang Dinas Sosial Klaten. “Bayi ini hanya dititipkan kepada kami untuk dirawat sambil menunggu kepastian proses hukumnya,” ujarnya. Sementara itu, Kapolsek Delanggu AKP Totok Mugiarto mengatakan, bayi itu diduga dilahirkan tidak di layanan

kesehatan seperti rumah sakit maupun puskesmas. Pasalnya tali pusarnya digunting secara asal dan tidak serapi apabila ditangani oleh petugas medis. Diduga bayi dilahirkan secara mandiri atau mungkin menggunakan bantuan dukun bayi. “Proses penyelidikan tengah berlangsung. Kami koordinasi dengan Polres Klaten untuk mengumpulkan keterangan dari saksi-saksi. Siapa tahu pelakunya masih ada di sekitar penemuannya karena diprediksi oleh dokter jarak ditemukan dan dilahirkan hanya 1-2 jam saja,” tuturnya. #Dani Prima

Boyolali Raih Piala WTN ke-6

Penataan Lalu Lintas Lebih Ditingkatkan B O Y O L A L I— P e n a t a a n lalu lintas di Boyolali terus ditingkatkan, terlebih Boyolali kembali memperoleh piala Wahana Tata Nugraha (WTN) kategori lalu lintas dari Kementerian Perhubungan Republik Indonesia untuk kali keenam sejak 2011 lalu. Kabid Lalu Lintas dan Angkutan Dinas Perhubungan (Dishub) Boyolali, Sigit Harimulyo, mengatakan perolehan piala penghargaan ini dapat terus memotivasi, baik jajaran Pemkab Boyolali serta masyarakat, untuk selalu menjaga dengan bagi kegiatan berlalu lintas.

“Harapannya agar menjadi motivasi yang lebih baik lagi,” kata dia, Selasa (7/2). Setidaknya dengan penghargaan ini, membuktikan kemampuan dan peran pemerintah dan masyarakat dalam meningkatkan penyelenggaraan kinerja sistem transportasi perkotaan dalam terciptanya sistem lalu lintas dan angkutan kota yang tertib, lancar, selamat, aman, efisien, berkelanjutan, serta menjamin ekuitas atau kesamaan hak pengguna. Boyolali sebelumnya, yakni tahun 2009 dan 2010 juga mendapatkan penghargaan WTN, namun berupa plakat.

Penghargaan berupa plakat tersebut, standar nilainya masih di bawah piala. Sedangkan standar nilai untuk mendapatkan piala, menurut Sigit mencapai penilaian di atas 70. Beberapa kategori penilaian menurut Sigit, antara lain meliputi ketertiban berlalu lintas, ketersediaan angkutan umum, dan perilaku masyarakat tertib lalu lintas. Piala WTN itu sendiri diterima Boyolali akhir Januari kemarin, yang diserahkan langsung oleh Dirjen Perhubungan Darat Puji Hartanto Iskandar kepada Sekda Boyolali, Sri Ardiningsih di Jakarta. #Ario Bhawono

Pencairan Dana Desa Terganjal LPj KLATEN—Memasuki bulan kedua tahun ini, belum ada satu pun Pemerintah Desa (Pemdes) di Klaten yang mencairkan dana desa tahun 2017. Pencairan dana desa 2017 masih menunggu Laporan Pertanggungjawaban (LPj) realisasi dana desa tahun 2016. Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (Dispermasdes) Klaten, Bambang Purwanto mengatakan, selain LPj dana desa 2016, pemdes juga diwajibkan melaporkan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes) 2017 yang di dalamnya sudah

termuat potensi penerimaan dana desa tahun ini. “Semestinya Januari lalu sudah masuk semua. Namun hingga saat ini, belum ada 50 persen dari total 391 desa pengguna dana desa 2016 yang melaporkan realisasinya,” ungkapnya,Selasa (7/2). Bambang melanjutkan, penyampaian LPj harus dilakukan serentak oleh semua desa yang ada di Klaten. Sehingga jika ada satu desa saja yang terlambat melaporkan, akan berdampak pada molornya penerimaan dana desa seluruhnya. Tahun ini, Klaten menda-

patkan jatah dana desa sebesar Rp 311,087 miliar atau naik Rp 68 miliar dari penerimaan tahun sebtelumnya sebesar Rp 243 miliar. Bambang menambahkan, pihaknya terus mendorong pemdes segera menyelesaikan LPj dana desa 2016 karena sangat mempengaruhi pencairan dana desa di tahun ini. “Kami juga sudah meminta kecamatan untuk terus mendampingi desa. Karena masih ada pemdes yang masih kesulitan dalam menyelesaikan adminitrasinya,” pungkas dia. #Dani Prima

Dok Humas Polres Klaten

DIBINA—Kapolsek Karanganom AKP Sugeng Handoko mengumpulkan pelajar SMP di halaman sekolah setelah terjaring razia kendaraan, Selasa (7/2).

Puluhan Motor Pelajar Diamankan KLATEN—Jajaran Polsek Karanganom menggelar razia sekaligus pembinaan kepada pelajar SMP N 4 Karanganom yang mengendarai sepeda motor ke sekolah, Selasa (7/2) pagi. Sebanyak empat belas personel yang dipimpin langsung Kapolsek Karanganom AKP Sugeng Handoko berhasil mengamankan puluhan sepeda motor milik pelajar yang tidak standar pabrik serta tidak mengenakan helm. AKP Sugeng Handoko menjelaskan pelajar yang mengendarai motor belum memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM) sehingga belum memenuhi syarat mengendarai sepeda motor. “Apalagi mereka masih

duduk dibangku SMP, sangat membahayakan ketika dijalan karena pola pikir anak masih labil,” katanya. Kapolsek menambahkan puluhan motor diamankan ke Mapolsek Karanganom, pihaknya juga menghubungi orang tua pelajar untuk mengambil sepeda motor dengan melengkapi surat-surat serta kelengkapan sepeda motor. “Kami himbau kepada orang tua agar mengawasi dan menjaga anak-anaknya agar tidak mengendarai motor kesekolahan, sebab sangat berbahaya anak masih dibawah umur mengendarai sepeda motor dan tidak menggunakan helm,” pungkasnya. #Dani Prima

Upah Buruh 70 Perusahaan Dimonitor BOYOLALI—Untuk memastikan ketentuan upah minimum kabupaten (UMK) Boyolali 2017 dilaksanakan oleh kalangan perusahaan, Dinas Koperasi dan Tenaga Kerja (Dinkopnaker) Boyolali melangsungkan monitoring selama dua pekan pertama Februari ini. Dinkopnaker menargetkan, selama monitoring ini sebanyak 70 perusahaan yang dipantau ketat, terkait penerapan UMK 2017. Sesuai ketentuan, besaran UMK 2017 Boyolali se-

besar Rp 1.519.289. Bulan Februari ini merupakan pembayaran gaji pertama tahun 2017 sesuai ketentuan UMK. Kabid Hubungan Industrial dan Jaminan Sosial Dinkopnaker, Joko Santoso, mengatakan monitoring akan dilangsungkan mulai Senin (6/2) hingga dua pekan ke depan. “Target pengawasan 70 perusahaan formal yang ada di Boyolali untuk dua pekan ini yang terjadwal,” ungkap dia, Selasa (7/2). Di luar 70 perusahaan tersebut, menurut Joko juga tetap

dilakukan pengawasan, namun dengan waktu yang tidak terjadwal pada pekan berikutnya. Joko menegaskan, jika dalam monitoring ini pihaknya menemukan ada perusahaan yang tidak mematuhi besaran UMK sesuai ketentuan, maka akan dijatuhi sanksi sesuai dengan peraturan ketenagakerjaan. Sanksi tersebut bisa meliputi sanksi pembinaan, sanksi administrasi, pembekuan izin usaha, hingga pencabutan izin usaha. “Namun sejauh ini dari beberapa perusahaan yang su-

dah dimonitor, antara lain tiga di wilayah Kecamatan Nogosari, kami belum menemukan adanya perusahaan yang membayar di bawah UMK,” terang dia. Justru dari perusahaan yang sudah dimonitor tersebut, menurut Joko, upah atau gaji yang dibayarkan melebihi dari ketentuan UMK Boyolali. Terkait ini, Joko mengapresiasi sekaligus berharap seluruh perusahaan bisa mematuhi ketentuan UMK Boyolali 2017 yang sudah ditetapkan. Joko menegaskan, pemba-

yaran upah karyawan sesuai UMK diberikan kepada karyawan dengan masa kerja sudah 12 bulan. Sedangkan masa kerja di bawah 12 bulan, pemberian upah berdasarkan skala upah yang diatur perusahaan. Sesuai PP 78/2015, setiap perusahaan harus menyusun skala upah masing-masing. Di sisi lain, langkah sosialisasi terkait besaran UMK 2017, Dinkopnaker juga memasang dan menempel SE maupun SK gubernur di lingkungan perusahaan. #Ario Bhawono


Halaman nganyar

Wardoyo

www.joglosemar.co

rabu, 8 FEBRUARI 2017

Sragen & Karanganyar

5

450 Kilometer Rusak, Hanya 150 Kilometer Yang Akan Diperbaiki

Anggaran 2017 Terendah Dalam Sejarah SRAGEN—Banyaknya jalan rusak di Kabupaten Sragen memang menghadirkan dilema bagi Pemkab. Pasalnya, harapan besar warga untuk menagih janji penuntasan infrastruktur di dua tahun pertama pemerintahan Yuni-Dedy agaknya harus terhalang problem ketersediaan anggaran. Bahkan, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (DPU-PR) Sragen, Marija menyebut jumlah anggaran untuk pemeliharaan jalan rutin yang dipacak Rp 2 miliar pada tahun 2017 ini sebagai rekor anggaran terendah sepanjang seja-

Untuk pemeliharaan jalan rutin tahun ini memang terkecil dalam sejarah Sragen. Idealnya Rp 7 miliar, pada 2016 pemeliharaan dianggarkan Rp 5 miliar. Marija

Kepala DPU-PR Sragen

rah pemerintahan Sragen. “Untuk pemeliharaan jalan rutin tahun ini memang terkecil dalam sejarah Sragen. Idealnya Rp 7 miliar, pada 2016 pemeliharaan dianggarkan Rp 5 mili-

TKI Kedawung Tewas

14 Hari, Nasib Jasad Tidak Jelas SRAGEN—Nasib pemulangan jenazah Heri Eko Saputro (43), TKI asal Dukuh Bahak, RT 30, Desa Kedawung, Kecamatan Kedawung, yang tewas terbakar di mes perusahaannya di Taiwan, Selasa (24/1) silam hingga kini masih gelap. Hingga 14 hari pasca kejadian, belum ada kepastian kapan jenazah bapak dua anak itu bakal diterbangkan ke kampung halaman. “Sampai hari ini belum ada informasi apa-apa. Kapan jenazahnya mau dipulangkan, juga belum ada kabar. Kemarin adike almarhum, Syamsu Nur Hidayat yang juga kerja di sana (Taiwan) bilang kalau Senin (lusa) belum ada informasi nanti ditunggu sampai Jumat (10/2) besok,” papar orang tua korban, Saiman Sastro Wiryanto (67) ditemui di rumahnya, Selasa (7/2). Tak hanya kabar kepulangan, hingga kini keluarga juga belum menerima kepastian proses otopsi maupun hasil tes DNA yang sebelumnya bakal dilakukan oleh otoritas kepolisian di Taiwan. Ia juga belum tahu apakah otopsi sudah selesai dilakukan atau belum karena adik korban hanya berpesan agar menunggu informasi berikutnya. Namun berdasarkan keterangan dari TKI asal Sragen, Fauzi, yang baru saja pulang cuti, Saiman mendapat kabar bahwa pemulangan biasanya memakan proses dan waktu sampai tiga minggu. Ia pun sangat berharap, pemerintah melalui KBRI di Taiwan, BPN2TKI, pihak agen hingga perusahaan lebih serius menangani proses kepulangan jasad putranya. “Apapun wujudnya, walau sudah jadi abu sekalipun, kami mohon dengan hormat, agar jenazah anak saya secepatnya dipulangkan. Itu saja,” terangnya. Sekretaris Dinas Tenaga Kerja Sragen, Sunindar, juga mengaku masih menunggu informasi lebih lanjut dari pihak terkait dan hingga kemarin memang belum ada kepastian kapan jasad Eko bakal dipulangkan. # Wardoyo

20 Hari, Hotline Pungli Masih Kosong SRAGEN—Sejak dilaunching secara resmi tanggal 20 Januari 2017 silam, tim Satgas Saber Pungli yang dibentuk Pemkab Sragen bersama jajaran terkait, ternyata masih adem ayem. Alih-alih ada penangkapan atau operasi tangkap tangan (OTT), hotline yang dibuka untuk melayani pengaduan masyarakat bahkan masih nihil aduan. Hal itu disampaikan Ketua Tim Satgas Saber Pungli Sragen, sekaligus Wakapolres Sragen, Kompol Danu Pamungkas Totok. Kepada Joglosemar, Selasa (7/2), ia mengungkapkan berdasarkan hasil pengecekan di hotline layanan aduan Saber Pungli kemarin, belum ada satu pun aduan yang masuk. Padahal, menurutnya sosialisasi sudah dilakukan sejak Satgas Saber Pungli diresmikan pada 20 Januari silam. Pihaknya juga tidak mengetahui secara pasti mengapa belum ada aduan yang masuk. “Sampai hari ini tadi kami cek, hotline aduan memang masih kosong,” paparnya. Ia pun meminta maKirimkan Komentar Anda syarakat untuk bisa responsif dan tidak Terkait Berita di Halaman ini takut untukatau melaporkan apabila meInformasi/Foto Penting nemui praktik pungli.Anda Aduan bisaKanal dikidi Sekitar melalui WhatsApp Telegram – SMS rimkan melalui pesan –singkat ke hotline JOGLOSEMAR ini di 0822layanan aduan Saber Pungli 4146-4146. # Wardoyo

ar,” ujarnya kepada wartawan, Senin (6/2). Marija menjelaskan, hasil pemetaan yang dilakukan dinasnya, di awal tahun 2017 ini total jalan yang rusak parah di

Sragen mencapai 450 kilometer. Jika di persentase dari panjang jalan kabupaten yang mencapai 998 kilometer, jumlah ruas yang rusak parah itu hampir separuhnya. Anggaran perbaikan dan peningkatan jalan yang diplot Rp 181,705 miliar di 2017 ini, hanya mampu memperbaiki sekitar 150 kilometer saja atau hanya sepertiganya. Sehingga nantinya masih ada 300 kilometer jalan rusak yang belum bisa diperbaiki. Untuk ruas jalan yang diperbaiki dari dana RP 181 miliar,

KARANGANYAR—Penataan jalan Lawu yang rencananya bakal dibuat percontohan untuk lalu lintas di Kabupaten Karanganyar sejauh ini masih belum optimal. Hal ini terlihat dari banyaknya warga belum menyadari, terkait dengan penggunaan jalan Lawu sebagai jalan beradab. Kasatlantas Polres Karanganyar, AKP Ahdi Rizaliansyah, saat ditemui Joglosemar, Selasa (7/2) mengungkapkan penerapan jalan beradab ditujukan untuk mengurangi dan meminimalisir kecelakaan lalu lintas. Tetapi, sampai saat ini belum terlihat dampaknya. Sebaliknya, sejumlah kecelakaan kecil masih terjadi di jalan tersebut. “Belum ada realisasinya sama sekali, itu tulisan di jalan 40Km/jam maksudnya apa. Kalau warga yang melintas dijalan tersebut kecepatannya masih di atas 40 km,” kata Kasatlantas. Lebih lanjut diungkapkan Kasatlantas, beberapa kejadian kecelakaan yang sering terjadi di Ruas jalan Lawu, terjadi di depan Makodim. Di mana di perlintasan tersebut sering digunakan oleh warga sebagai perlintasan untuk menuju ke wilayah

Joglosemar | Rudi Hartono

ABAIKAN RAMBU—Sejumlah pengendara di jalan Lawu yang kurang paham terkait dengan rambu-rambu yang dipasang oleh Pemkab Karanganyar, menyusul bakal diterapkannya jalan tersebut sebagai jalan beradab, Selasa (7/2). Tasikmadu. “Nanti saya akan koordinasikan dengan Pemkab, kalau bisa ruas jalan yang berada di depan Makodim itu diberikan lampu traffic light, karena di persimpangan ter-

KARANGANYAR – Sekitar 75 hektare tanaman padi di Dukuh Dayu, Desa Gondangmanis, Kecamatan Karnagpandan, Karanganyar, terindikasi terserang hama wereng. Untuk mengantisipasi meluasnya serangan hama, sejumlah petani bersama personel dari Koramil setempat melakukan penyemprotan serentak dengan insektisida yang didapat dari pemerintah setempat. Salah satu warga Gondangmanis, Karangpandan, Sriyono, saat ditemui Joglosemar akhir pekan lalu mengungkapkan, indikasi serangan wereng dimungkinkan dapat meluas ke sejumlah lahan pertanian lain. Dan ini akan terlihat di awal tahun, saat masa tanam Oktober – Maret (Okmar). “Awal tahun itu kelihatan mas, sudah banyak tanaman padi yang daunnya mengering, kalau begini terus kita nanti takutnya tidak bisa panen,” kata Sriyono. Lebih lanjut diungkapkan Sriyono, tidak hanya masa tanam Okmar saja, serangan

hama wereng yang menyerang tanaman padi milik warga di Desa Gondangmanis juga sempat terjadi pada masa tanam sebelumnya. Di mana puluhan hektare tanaman padi milik warga juga terserang hama yang sama. Bahkan beberapa petani sempat gagal panen. “Dulu malah ada yang gagal panen, karena ada serangan hama wereng. Ya semoga saja ini nanti tidak ada yang gagal panen,” ungkapnya. Sementara itu, untuk mengantisipasi meluasnya serangan hama wereng yang ada di wilayah Karangpandan, jajaran dari Koramil setempat rutin melakukan penyemprotan insektisida terhadap tanaman padi milik warga. “Dari data yang kita peroleh. Memang di wilayah tersebut saat ini sudah endemis hama wereng, dan sekitar 75 hektare tanaman tercatat terindikasi serangan hama wereng,” kata Danramil Karangpandan Kapten Inf Wuryanto. # Rudi Hartono

Kirimkan Komentar Anda Terkait Berita di Halaman ini atau Informasi/Foto Penting di Sekitar Anda melalui Kanal WhatsApp – Telegram – SMS JOGLOSEMAR ini

0813 2936 5968

sebut sering sekali terjadi kecelakaan,” kata Ahdi. Sementara itu, Bupati Karanganyar Juliyatmono, mengharapkan dengan adanya penataan jalan Lawu yang sebelumnya berstatus seba-

gai jalan provinsi warga yang melintas akan mendapatkan pembelajaran agar bisa berhati-hati saat berkendaraan. “Jalan Lawu yang akan kita jadikan sebagai jalan beradab ini, bakal menjadi jalan per-

contohan bagi pengendara baik itu sepeda maupun mobil yang melintas di sini, bahkan ini nanti akan jadi jalan percontohan yang ada di eks Karesidenan Surakarta,” kata Bupati. # Rudi Hartono

Serangan Wereng 4 Alat Bakal Tuntun Sulami Mandiri Ancam 75 Hektare Padi di Karangpandan

0877 3500 1497

Info Iklan

bisa memahami karena Pemkab tetap berkomitmen memperbaiki jalan yang rusak meski harus bertahap. Soal maraknya sindiran Jeglongan Sewu yang mengungkapkan kekesalan warga, ia meminta agar warga justru tidak menambah masalah dengan menanami pohon pisang atau benda lain yang bisa membuat jalan malah tidak bisa dilewati. “Harus sabar karena menyesuaikan anggaran. Ini nanti untuk 48 ruas jalan, mudah-mudahan Maret sudah selesai lelang sehingga April atau Mei sudah bisa dikerjakan,” pungkasnya. # Wardoyo

Jalan Lawu Kembali Disorot, Rambu-Rambu Diabaikan

0877 3500 1497

Untuk kemudahan pemasangan iklan di Harian JOGLOSEMAR, silahkah hubungi nomor berikut melalui sms/telepon.

nantinya harus melalui pelelangan. Sedangkan anggaran pemeliharaan rutin digunakan untuk perbaikan ringan atau penanganan jalan yang sifatnya tambal sulam apabila ada lubang-lubang mendadak. “Kita sudah bentuk tim unit reaksi cepat dari bidang bina marga. Nanti berkoordinasi dengan UPTD di kecamatan-kecamatan, setiap ada laporan nanti akan langsung ditangani. Tapi ya itu tadi, dananya cuma Rp 2 miliar untuk setahun,” jelasnya. Dengan kondisi seperti itu, ia sangat berharap masyarakat

Joglosemar | Rudi Hartono

BASMI HAMA—Anggota Koramil Karangpandan, bersama sejumlah petani saat mengendalikan hama wereng yang menyerang puluhan hektare tanaman padi milik warga menggunakan pestisida, akhir pekan lalu.

SRAGEN—Tim dokter RSUD dr Moewardi Solo memastikan akan memberikan empat alat untuk membantu kemandirian Sulami (36), gadis penderita pengerasan persendian asal Dukuh Selorejo RT 31/11, Mojokerto, Kedawung. Empat alat itu bakal menjadi solusi terakhir dan terbaik bagi Sulami setelah kondisinya tak memungkinkan untuk dilakukan operasi. Hal itu diungkapkan oleh Ketua Tim Dokter RSUD dr Moewardi Solo, dr Arif Nurudin saat mengecek kondisi rumah Sulami, Selasa (7/2). Ia mengatakan data-data dan hasil diagnosa yang diperoleh tim, menyimpulkan Sulami memang tak memungkinkan dioperasi karena terlalu berisiko. Sebab ditemukan pertumbuhan tulang-tulang baru dari pengerasan otot sehingga sangat menyulitkan dioperasi karena tidak ada otot lagi. Karenanya, penanganan saat ini target utama penanganan adalah rehabilitasi medis dengan tujuan mengurangi ketergantungan pada orang lain dan membuatnya bisa mandiri. Untuk itu, dari pihak RSUD dr Moewardi nantinya akan memberikan empat alat. Masingmasing tongkat, sendok makan khusus, alat brushing untuk membersihkan kotoran sendiri dan tilting table (meja fleksibel) yang sekaligus berfungsi sebagai tempat tidur. “Kalau kondisinya bagus. Makanya dengan tilting table itu nanti kalau tidur tinggal dipencet tombolnya sudah bisa nggeblak sendiri. Mau bangun juga tinggal mencet tombol. Nanti setiap seminggu atau dua minggu sekali kami akan mengecek perkembangan,” papar Arif. Meja fleksibel saat ini masih dipesan dari Bekasi, dengan harga puluhan juta rupiah dan diperkirakan baru jadi antara tiga pekan. Sementara, dokter lainnya, Purwoko menyampaikan kedatangan tim untuk mengecek kondisi rumah termasuk perlunya penyesuaian ukuran pintu agar alat yang dibantukan bisa berfungsi maksimal.

Joglosemar | Wardoyo

COBA BERDIRI—Kondisi Sulami (36), manusia kayu asal Selorejo, Mojokerto, Kedawung mencoba berdiri sesaat setelah tiba di rumahnya usai menjalani perawatan di RSUD dr Moewardi, Selasa (7/2).

Babak Baru Kehidupan Sulami Alat Bantu untuk Mandiri

Penyesuaian Rumah Sulami

n Cane atau tongkat untuk alat bantu jalan, sudah diberikan dan sudah bisa menggunakan n Sendok makan khusus untuk membantu makan sendiri n Brushing untuk membersihkan kotoran sendiri n Tilting table, meja fleksibel sekaligus untuk tidur, pakai remot sehingga tidak perlu bantuan orang lain

n Lebar pintu rumah akan dilebarkan dari saat ini 120 cm nanti menjadi 140 cm n Pintu kamar tidur akan ditinggikan menjadi minimal dua meter n Keran air akan didesain memakai selang untuk memudahkan mengambil air

Kabid Yankes Dinas Kesehatan Kabupaten (DKK), Joko Puryanto, menyampaikan untuk renovasi pintu dan kamar mandi, sesuai petunjuk bupati, akan dibantu dari dana RTLH UPTPK. Sulami sendiri kemarin dipulangkan sekitar pukul 16.00 WIB. Kades Mojokerto, Sunarto menyambut baik bantuan peralatan untuk kemandirian Sulami. Menurutnya hal yang

Sumber: DKK dan Tim RSUD Moewardi

terpenting memang bagaimana mengurangi ketergantungan dari orang lain, mengingat kondisi nenek Sulami, Ginem, juga sudah tua dan saat ini masih dirawat di rumah sakit. “Kalau bantuan rutin terus diberikan, setiap bulan dapat raskin, lalu RTLH. Untuk rehab rumah kami sudah koordinasi dengan dinas sosial dan DKK,” ujarnya. # Wardoyo


Sukoharjo & Wonogiri

6 Nekat Berjualan, Toko Modern Akan Ditutup SUKOHARJO—Sebuah toko modern yang telah ditutup paksa oleh pemerintah beberapa waktu lalu mulai menunjukkan aktivitas. Padahal, papan peringatan mengenai perizinan toko tersebut masih terpampang di depan toko yang berlokasikan di Jalan Jenderal Soedirman, Kecamatan Sukoharjo. Dari pantauan di lapangan, toko tersebut sudah mulai buka dan melayani pembeli beberapa hari yang lalu. Terlihat pula karyawan yang menata barang-barang jualan dan membersihkan toko. Para pembeli pun sudah dilayani oleh kasir bahkan hingga malam hari. Namun sejauh ini, belum ada pernyataan resmi dari pemilik. Kepala Satpol PP Sukoharjo, Heru Indarjo menyatakan bahwa toko modern hingga saat ini belum diperbolehkan untuk melakukan segala aktivitas termasuk jual beli. Ia menuturkan akan segera rapat dengan timnya dan memastikan untuk segera menutupnya. “Dalam putusan PTUN kemarin, toko tersebut tidak termasuk yang memenangkan gugatan. Maka dari itu, seharusnya sama sekali tidak melakukan aktivitas,” tegasnya, Selasa (7/2). Heru juga menegaskan bahwa penutupan toko tersebut akan segera dilakukan. Selain toko modern di Jalan Jenderal Sudirman, salah satu toko yang juga ditutup di sekitar PT Sritex pun juga melakukan tindakan pelanggaran serupa. Kabag Hukum Sekda Sukoharjo, Budi Susetyo menerangkan majelis hakim memang telah memutuskan mengabulkan gugatan atau memenangkan pihak penggugat dalam hal ini pemilik toko modern. Ia berujar kemenangan tersebut lantaran menurut majelis hakim, toko modern telah mengajukan perizinan sebelum turunnya moratorium tentang penataan toko modern. “Padahal kenyataannya izin untuk sembilan toko modern tersebut belum keluar. Menurut hemat kami bagaimanapun alasannya ya tetap tidak bisa karena memang tidak memiliki izin. Pun, pemilik toko juga tidak boleh melakukan segala aktivitas walau hanya sekadar bersih-bersih toko,” jelasnya. Sementara itu, Penanggung Jawab Perizinan Alfamidi Sukoharjo, Yulius mengatakan pihaknya akan segera mengkonfirmasi mengenai pembukaan toko modern tersebut. Namun untuk hari tepatnya, dia belum bisa memastikan hal tersebut. “Sesegera mungkin akan kami konfirmasikan,”ucapnya. # Dynda Wahyu Wardhani

Jelang Setahun Jabatan

Jekek Tetap Fokus Panca Program WONOGIRI—Menjelang satu tahun pemerintahan, Bupati Wonogiri Joko “Jekek” Sutopo dan Wakil Bupati Edi Santosa, tetap melanjutkan program sebelumnya. Panca program yang menyasar kebutuhan masyarakat paling mendasar akan menjadi fokus pembangunan. Pasangan Jekek-Edi dilantik pada 17 Februari tahun lalu. Sesaat setelah dilantik, Jekek langsung menggelorakan panca program sebagai fokus pembangunan Wonogiri. Meliputi infrastruktur, pertanian, pendidikan, kesehatan dan perekonomian melalui pembangunan pasar tradisional dan UMKM. Panca program tersebut, dikatakan bupati, bakal terus dilanjutkan ke depannya. Pasalnya, menyasar kebutuhan hidup masyarakat yang paling mendasar. “Tetap kami lanjutkan. Prinsip kami rame pasare, gratis sekolahe, alus dalang, lancar pupuke, sehat awake,” kata bupati, Selasa (7/2). Program-program pembangunan tahun ini, menurut Jekek juga masih berdasar panca program tersebut. Ketika mendapatkan bantuan pemerintah pusat melalui Dana Alokasi Khusus (DAK) dan lainnya, diarahkan untuk memenuhi panca program itu. Kepala Desa (Kades) Pidekso, Kecamatan Giriwoyo, Sutiman menyebutkan pembangunan kesehatan di wilayahnya masih perlu ditingkatkan. Di antaranya Puskesmas pembantu Giriwoyo di desanya kalau bisa ditingkatkan statusnya Kirimkanrawat Komentar menjadi Puskesmas inap.Anda Terkait Berita di Halaman ini Sebab, menurut Sutiman, Puskesmas atau Informasi/Foto Penting tersebut melayani warga di sejumlah desa di Sekitar Anda melalui Kanal dan kecamatan. Posisinya sangat strategis WhatsApp – Telegram – SMS JOGLOSEMAR iniKecamatan menjadi perlintasan alternatif Giriwoyo dan Batuwarno. #Aris Arianto

0877 3500 1497

Halaman nganyar

Wardoyo

0877Info 3500 1497 Iklan

Kirimkan Komentar Anda Untuk kemudahan iklan di Terkait pemasangan Berita di Halaman ini Harian JOGLOSEMAR, silahkahPenting hubungi atau Informasi/Foto nomor berikut sms/telepon. di melalui Sekitar Anda melalui Kanal

WhatsApp – Telegram – SMS 0813 2936 5968 JOGLOSEMAR ini

Halaman Wonogiri Jason

Info Iklan Untuk kemudahan pemasangan iklan di Harian JOGLOSEMAR, silahkah hubungi nomor berikut melalui sms/telepon.

082 138 226 229

rabu, 8 FEBRUARI 2017

Rayakan Hari Pers, Superhero Tangkap Penjahat Hoax SUKOHARJO—Puluhan pemuda yang tergabung dalam relawan pemuda Badan Narkotika Kabupaten (BNK) Sukoharjo, pemuda Karang Taruna Madegondo serta Hotel Restaurant Cafe dan Mall (Horeca) se-Solo Baru berkumpul menjadi satu di simpang empat The Park Solo Baru, Selasa (7/2). Mereka berkumpul untuk merayakan Hari Pers Nasional yang diperingati pada 9 Februari. Dengan beberapa spanduk bertuliskan Sugeng Ambal Warso Kagem Pers, mereka memulai aksi dengan berjalan di sisi selatan The Park Mall. Tak ketinggalan, superhero seperti Superman, Batman dan Gatotkaca pun dihadirkan dalam aksi ini. Mereka menyuarakan aksi simpatik Hari Pers, dukung kebebasan pers dan tolak berita bohong (hoax). “Di sini kami bersatu untuk merayakan Hari Pers Nasional. Saatnya kami mengucapkan terima kasih kepada teman-teman wartawan dengan cara kami seperti ini. Tak lupa kami pun menyampaikan kepada khalayak umum yang melintas untuk stop berita hoax dan dukung berita-berita bagus dari teman-teman pers,”ucap koordinator aksi, Agus Widanarko. Dalam aksi tersebut terdapat teatrikal antara superhero dengan penjahat hoax. Penjahat hoax tersebut menye-

Joglosemar | Dynda Wahyu Wardhani

RAYAKAN HARI PERS-- Aksi simpatik merayakan Hari Pers Nasional dilakukan oleh puluhan pemuda di simpang empat The Park Mall Solo Baru, Selasa (7/2). barkan berita bohong dengan tablet atau telepon genggam melalui media sosial. Kemudian, para superhero menangkap penjahat tersebut dan menyapu berita-berita hoax yang telah tersebar. “Kami ramaikan dengan kehadiran superhero dari luar dan lokal untuk menangkap

penjahat hoax sekaligus yang berhubungan dengan tembakau gorila. Lalu para superhero sukses menangkap penjahat hoax yang sukses malang-melintang,”tuturnya. Danar berharap dengan aksi ini ke depannya tidak akan ada lagi berita hoax. Ia menegaskan terus mendu-

kung teman-teman pers untuk melawan berita hoax. “Aksi kami kami tutup dengan tiup lilin HUT Pers dan lomba makan pizza sebagai wujud kebersamaan Pers, TNI dan Polri,” terangnya. Salah satu wartawan, Ryantono mengapresiasi aksi yang dilakukan oleh para pemuda

tersebut. Ia mengatakan berita hoax memang selayaknya diberantas agar tidak meresahkan masyarakat. “Semoga masyarakat tidak cepat terprovokasi dengan berita hoax. Sebaiknya kroscek terlebih dahulu apakah berita tersebut benar atau tidak,” kata dia. #Dynda Wahyu Wardhani

Bupati Izinkan PKL Buka Lapak di Citywalk

Paguyuban Minta Kejelasan

SUKOHARJO—Paguyuban Pedagang Kaki Lima (PKL) Kabupaten Sukoharjo meminta kejelasan aturan mengenai penggunaan lahan citywalk untuk berjualan di malam hari. Hal tersebut dinyatakan guna meminimalisir adanya perselisihan lahan antar-PKL. “Kami sangat senang dengan terbukanya pemerintah untuk mempersilakan kami berjualan di sepanjang citywalk ketika malam hari. Namun, alangkah lebih baiknya bila ada aturan tentang batasan lahan untuk setiap pedagang,”ucap Ketua Paguyuban PKL se-Kabupaten Sukoharjo Joko Cahyono, Selasa (7/2). Joko menuturkan Pemkab Sukoharjo hendaknya mengundang para pedagang terlebih dahulu. Dari situ pihak Pemkab dapat menyosialisasikan adanya aturan luasan

Persoalan lainnya yakni adanya kemungkinan protes dari warga atau pemilik usaha di sepanjang citywalk. lahan yang diberlakukan. Selain itu, para pedagang juga harus diberitahukan mengenai aturan-aturan seperti jam buka, ketentuan lapak dll. “Setidaknya pemerintah harus memiliki aturan yang bisa disepakati oleh para pedagang terlebih dahulu. Agar pedagang tidak rebutan lokasi dan lebih tertib,”lanjutnya. Joko mengaku secara pribadi telah mendapat permintaan dari sejumlah PKL untuk mencarikan lokasi berdagang di citywalk Jalan Jenderal Sudirman Sukoharjo. Namun, permintaan tersebut langsung ditolak karena belum jelas aturan mainnya. Selain itu, juga belum ada kejelasan

dari pemerintah mengenai besaran lapak yang boleh dipakai PKL. “Citywalk Jalan Jenderal Sudirman Sukoharjo Kota sekarang menjadi incaran para PKL se-Kabupaten Sukoharjo untuk bisa berjualan di sana. Jadi harus ada aturan mainnya dulu. Semua perlu persiapan dan penataan,” lanjutnya. Persoalan lainnya yakni adanya kemungkinan protes dari warga atau pemilik usaha di sepanjang citywalk. “Belum tentu mereka semua bersedia di depannya ada PKL. Jadi perlu juga dilakukan sosialisasi,” lanjutnya. Sebelumnya, Bupati Sukoharjo Wardoyo Wijaya meng-

Paguyuban PKL Minta Kejelasan Aturan Permintaan PKL : n Aturan jam buka n Ketentuan besaran lapak. n Sosialisasi dari Pemkab

n Sosialisasi kepada PKL,

Kekhawatiran: n Monopoli beberapa orang PKL saja. Oleh karena itu dibutuhkan pembatasan lapak agar seluruh pedagang bisa tertampung.

n PKL bisa berjualan di

warga atau pemilik usaha di sepanjang citywalk. Bupati mengizinkan:

malam hari di citywalk

n PKL diharuskan

berjualan di sisi kanan jalan. n Selter atau lapak dibuat sendiri-sendiri oleh para PKL. n Luasan lahan pun akan disesuaikan agar tidak muncul keributan antara PKL. n PKL diharuskan menjaga lingkungan. n Tenda harus bongkar pasang dan segera dikemas di pagi harinya. Sumber: Wawancara

izinkan PKL untuk berjualan di berjualan di sisi kanan jalan pada malam hari. Bupati juga

berpesan agar PKL tetap menjaga kebersihan. #Dynda Wahyu Wardhani

Bertambah Bus AKAP Liar Dikandangkan

Pengusaha Klaim Kantongi Izin Trayek

Joglosemar | Dynda Wahyu Wardhani

Masih Bandel Berjualan

www.joglosemar.co

TAK LAKU—Pedagang cabai di Pasar Grogol mengaku kesulitan menjual dagangannya lantaran harga cabai semakin tak terjangkau oleh pembeli, Selasa (7/2).

Harga Mencapai Rp 130.000 Per Kg

Cabai Tak Laku di Pasar SUKOHARJO—Belum sempat turun, harga cabai justru kian melonjak. Awal pekan ini, di Kabupaten Sukoharjo harga cabai tembus Rp 130.000/ per kilogram. Pedagang cabai mengaku kenaikan tersebut sudah terjadi beberapa hari yang lalu. Pedagang cabai di Pasar Grogol, Wardi mengaku kenaikan harga cabai bervariasi. Seperti cabai seret yang mulanya Rp 90.000/kg menjadi Rp 130.000/kg. Cabai lalap yang awalnya Rp 30.000 menjadi Rp 70.000. Sedangkan untuk cabai merah naik Rp 15.000 menjadi Rp 35.000 begitu pula dengan cabai tampar Rp 50.000. Sementara, untuk harga bawang putih dan bawang merah naik Rp 5.000 menjadi Rp 35.000. harga kentang pun naik dari Rp 9.000 menjadi Rp 14.000.

“Semuanya naik. Saya biasanya kulakan di Pasar Legi sehari 10kg. Saat ini cuma kuat 2Kg. Karena harganya mahal pembelinya pun sepi. Paling kalau beli cuma setengah ons saja,”ujarnya, Selasa (7/2). Wardi mengatakan tidak hanya naiknya harga yang menjadi persoalan. Menurutnya para pedagang juga menerima kualitas cabai yang rendah. Ia menduga adanya mafia cabai dibalik permainan harga cabai dan rendahnya kualitas cabai tersebut. “Kemungkinan ada permainan seperti itu. Mungkin sebenarnya ada stok melimpah namun tetap disimpan agar harga semakin melejit. Kalau begini kan yang susah pedagangnya,” kata dia. Penjaja kuliner juga mengeluhkan adanya kenaikan harga cabai kali ini. Pemi-

lik warung timlo di wilayah Grogol, Sardi menuturkan kesulitan untuk sekadar menerima keuntungan dari hasil jualannya. Ia pun menyiasati dengan mencampur olahan sambal dengan cabe seret ditambah cabe merah. “Biasanya saya hanya menggunakan cabe seret untuk sambal. Tapi kali ini harus dicampur cabe merah agar lebih murah. Karena kalau tidak seperti itu untuk sekadar balik modal saja akan sulit. Bahkan mungkin rugi hanya sekadar permasalahan sambal,” jelasnya. Ia berharap pemerintah atau dinas terkait segera turun tangan untuk menangani kenaikan harga cabai ini. Karena menurutnya kenaikan tersebut sudah cukup mencekik leher para pedagang cabai dan juga penjaja kuliner sepertinya. #Dynda Wahyu Wardhani

W O N O G I R I— L a n g k a h penertiban yang diikuti penahanan langsung atau istilah pengandangan terhadap armada bus malam Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) ilegal atau tidak berizin di Wonogiri, terus berlanjut. Sementara, pihak pengusaha luar mengklaim telah mengantongi izin trayek. Informasi yang berhasil diperoleh Joglosemar, hingga Selasa (7/2), ada 10 bus dikandangkan di kantor Dinas Perhubungan (Dishub) Wonogiri. Kesepuluh armada itu masingmasing dari Perusahaan Bus Laju Prima, Armada Jaya Perkasa, Tunggal Dara, Agra Mas dan Haryanto. Kepala Dishub Wonogiri lsmiyanto, Selasa (7/2), menyebutkan, razia terhadap 10 bus malam jurusan Wonogiri-Jakarta PP itu menyusul pertemuan pengurus Organda Wonogiri dengan Bupati Joko Sutopo. Razia dilakukan di Terminal Bus Ngadirojo dan terminal lainnya. “Dalam dua hari penertiban kami temukan ada sepuluh (bus) itu yang tidak memiliki izin trayek,” tandas lsmiyanto. Disebut dia, hari ketiga penertiban yang digelar jajaran Dishub sudah tidak mengamankan bus AKAP tak berizin trayek. “Informasi yang saya terima bus yang diduga tidak memiliki trayek ke Wonogiri berhen-

ti di perbatasan Wonogiri dengan Sukoharjo atau Nguter.” Menurut dia, penertiban bakal terus dilakukan. Pihaknya ingin menjadikan kondisi dunia transportasi lebih baik, termasuk dari sisi perizinan. Terkait penindakan selanjutnya terhadap bus tak bertrayek itu, bukan wewenang daerah. Pasalnya, bus AKAP berada di bawah wewenang pusat. Pihaknya nanti hanya memberikan rekomendasi kepada pusat. Misalnya soal armada yang bertrayek sampai ke daerah, saat perpanjangan dinas merekomendasikan agar bus tidak sampai ke kecamatan, tapi hanya sampai terminal tipe A. Sementara itu, Honggi Darmadi, kepala perwakilan bus malam PO AgraMas JakartaWonogiri yang dikandangkan Dishub, menampik armadanya tidak memiliki izin trayek masuk daerah Wonogiri. Bus yang beroperasi di Wonogiri menurut dia sudah mengantongi trayek. “Bus kami yang ditahan itu baru keluar dari karoseri di Malang. Saat itu, kru beristirahat di Terminal Ngadirojo, tapi kok ikut dikandangkan,” tandas Darmadi. Menurutnya, ada sekitar 40 bus AKAP milik perusahaannya yang melayani pelanggan jurusan Wonogiri-Jakarta PP semuanya memiliki izin trayek. #Aris Arianto


Opini

www.joglosemar.co

RABU, 8 februari 2017

9

Refleksi

Keselamatan Kerja

G

ubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo meminta seluruh perusahaan di Provinsi Jawa Tengah menerapkan Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja (SMK3) untuk menghadapi persaingan secara global. Ia mengatakan bahwa Sumber Daya Manusia (SDM) termasuk aspek keselamatan dan kesehatan kerja menjadi faktor yang sangat penting di era globalisasi, khususnya dalam menghadapi Masyarakat Ekonomi ASEAN. (MEA). Data menunjukkan, pada tahun 2016, jumlah perusahaan di Jateng yang menerapkan SMK3 sebanyak 1.762 perusahaan dari total 254.161 perusahaan. Menurutnya, keselamatan dan kesehatan kerja yang efektif dan efisien dapat mendorong produktivitas apabila dilaksanakan melalui SMK3, sebagaimana amanat pasal 8 UU Nomor 13 tahun 2003. Hal itu disampaikan Gubernur saat menjadi Inspektur apel Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja tahun 2017 di kantor Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Jateng. Apa yang ditegaskan Gubernur Jateng tersebut memang sudah menjadi kewajiban perusahaan. Sudah layak dan semestinya karyawan dipandang dan diposisikan sebagai subjek, bukan sekadar sebagai objek. Karyawan sudah sewajarnya ditempatkan sebagai aset dan bukan menjadi beban operasional perusahaan. Dengan pemahaman yang seperti itu, perusahaan telah menyediakan ruang empati terhadap karyawan. SMK3 di atas, boleh dikatakan sebagai bagian dari upaya perusahaan dalam menghargai karyawan. Di samping UU Nomor 13 tahun 2003, kenyamanan hubungan industrial antara karyawan dan perusahaan diakomodir pula dalam UU Nomor 40 tahun 2004 tentang Sistem Jaminan Sosial Nasional (SJSN) dan UU Nomor 24 Tahun 2011 tentang BPJS. Hal itu masih dipertegas lagi dalam Peraturan Pemerintah Nomor 111 Tahun 2013 tentang Perubahan Atas Peraturan Presiden Nomor 12 Tahun 2013 tentang Jaminan Kesehatan Apabila perusahaan telah memenuhi kewajiban sebagaimana diatur dalam undang-undang tersebut, hubungan industrial karyawan-perusahaan dapat terjalin dan terjaga dengan baik. Kasus-kasus yang sering muncul, biasanya dipicu oleh beberapa komponen yang tidak dipenuhi oleh salah satu pihak, baik itu dari pihak perusahaan atau sebaliknya dari pihak karyawan, dan tidak dapat dapat dikompromikan melalui jalur mediasi. Jaminan keselamatan dan kesehatan yang baik yang diberikan oleh pihak perusahaan, dengan sendirinya akan memantik semangat kerja karyawan, lalu menumbuhkan empati balik karyawan terhadap perusahaan, yang itu semua diwujudkan dalam bentuk produktivitas kerja. Hubungan timbal balik yang saling menguntungkan antara perusahaan dan karyawan seperti ini bila dapat dijaga dengan baik, tentu akan menumbuhkan sikap loyalitas yang tinggi, yang pada gilirannya nanti akan berimbas pada produktivitas kerja. Bukan hanya produktif secara kuantitas, melainkan juga secara kualitas dapat dipertanggung jawabkan. Dengan demikian, cukup masuk akal jika Gubernur Ganjar Pranowo mengaitkan sistem keselamatan kerja tersebut dengan eksistensi dan kesiapan perusahaan dalam menyambut persaingan global di era MEA. Mengapa, karena sistem keselamatan dan kesehatan yang berjalan baik, akan menciptakan hubungan yang baik pula antara karyawan dan perusahaan. Hubungan yang baik tersebut pada gilirannya akan melahirkan perusahaan yang sehat dan sepi dari konflik. Perusahaan yang seperti inilah, yang siap bersaing dengan perusahaan-perusahaan lain dari luar di era MEA. ***

Pojok Harga capai Rp 130.000 , cabai tak laku di pasar Sudah terlanjut enak di atas 13 Narkoba jenis baru diwaspadai Padahal belum di-launching

Joglosemar | Antara

Bahasa Jawa dan Objek Politis Bandung Mawardi

Penulis di pengedarbacaan. wordpress.com dan pengabarmasalalu. wordpress.com

P

embaca setia Joglosemar mungkin agak sedih saat membaca “Refleksi” edisi 7 Februari 2017. Sedih bermula dari nasib aksara dan bahasa Jawa. Pada 5 Februari 2017, berlangsung acara “Menulis Kaligrafi Aksara dan Huruf Jawa” di lembaran kertas sepanjang 500 meter. Acara diadakan oleh Program Studi Sastra Daerah, FIB, UNS. Di Solo Paragon Mall, ratusan orang ikut menulis demi capaian rekor dari MURI. Acara itu sukses! Redaksi Joglosemar memberi apresiasi dan peringatan: “Kondisi bahasa Jawa yang adiluhung, dari waktu ke waktu memang perlu mendapatkan perhatian dari berbagai pihak. Kita tentu tak ingin warisan leluhur itu hilang lantaran terjadi keterputusan generasi penerus bahasa Jawa.” Aksara dan bahasa Jawa memiliki sejarah dan nasib temaram. Pelacakan sejarah belum tuntas tapi nasib perlahan pilu. Kita pantas memeriksa (ulang) aksara

dan bahasa Jawa sebagai ruh kultural Jawa. Ekspresi dengan aksara dan bahasa Jawa memiliki kesadaran dan acuan peradaban, sejak ratusan tahun silam. Pemakaian aksara dan bahasa Jawa menandakan bentukan pikiran, perasaan, dan laku mengacu identitas dan capaian peradaban. Pengetahuan aksara Jawa masih berselubung mitos. Pemakaian aksara Jawa membuktikan ketekunan orang Jawa untuk mengungkapkan diri dengan pertaruhan estetis, filosofis, etis, dan teologis. Kelenturan sebagai kodrat Jawa membuat kehadiran aksara Jawa sebagai simbol pemajuan adab dipengaruhi ide dan imajinasi dari pelbagai negeri. Aksara Jawa bertumbuh di kuasa kerajaan tradisional, kolonialisme, dan republik. Nasib aksara Jawa mengalami pasang surut dalam tegangan politik, ekonomi, sosial, dan teknologi. Dunia penerbitan buku dan pers menjadi penentu nasib dari aksara Jawa dalam komunikasi publik, sejak awal abad XX. Pemakaian dalam tradisi sastra keraton juga memiliki peran penting untuk sakralisasi secara estetis. Nasib itu teringat pada masa sekarang saat aksara Jawa terkesan cuma simbol dan susah berperan dalam tataran komunikasi massif. Kita bisa menelusuri sejarah aksara Jawa berlatar politik, agama, sastra, seni, dan pendidikan. Perubahan bentuk dan makna aksara Jawa berada di arus sejarah

Bahasa Jawa dalam fragmen-fragmen sejarah menunjukkan ketergantungan pada institusi politik. Birokratisasi bahasa seperti usaha pengawetan paling akhir. dan mitologi. Sejarah aksara Jawa dipengaruhi peradaban aksara di India. Di Jawa, aksara India mengalami modifikasi. Edi Sedyawati (2006) menjelaskan bahwa sejumlah sistem tulisan-aksara di Nusantara berasal dari negeri-negeri jauh. Dulu, orang Jawa pernah dikenalkan aksara Pallawa berasal dari India. Di Jawa, aksara itu disebut aksara Jawa Kuno. Tahun demi tahun berlalu, aksara mengalami perkembangan menjadi aksara beridentitas khas Jawa. Pada abad XX, aksara Jawa ada di kurikulum pendidikan kolonial. Kita mengingat buku lama berjudul Pratikele Moelang Noelis (Aksara Djawa) garapan R Soeradi Dirdjasoebrata, diterbitkan Kangdjeng Goepermen, Betawi. Buku cetak ulang keempat pada tahun 1931. Buku pernah jadi pedoman bagi murid di masa kolonial untuk mempelajari aksara Jawa. Tujuan pelajaran menulis aksara Jawa: “Preloene dianakake piwoelang noelis ikoe soepojo toelisane moerid betjik lan rikat. Meh angger wong sing bisa noelis, ija bisa noelis rikat nanging apike doeroeng mesti. Kosok baline, toelisane betjik ikoe panoelise terkadang nggremet banget, ikoe oega prasasat ora makolehi. Dene

sing perloe, betjik lan rikat. Bisane mengkono ora lija saka pamardine goeroe.” Nasib bahasa Jawa pun mengalami pasang surut dalam fragmen-fragmen peradaban Jawa. Jejak sejarah jadi refleksi untuk menilai bahasa Jawa dalam jejaring politik-kultural Nusantara dan global. Jawa sebagai studi dalam kuasa kolonial gampang mendapat intervensi pembakuan bahasa Jawa. Penertiban berdalih nalar kekuasaan membuat bahasa Jawa diterapkan sesuai kepentingan kekuasaan. Sebaran bahasa Jawa di publik mengalami bias berkaitan pilihan ideologis dan praktik komunikasi berkesadaran hierarki dan patriarki. Bahasa Jawa sebagai ekspresi identitas-kultural Jawa jadi pertaruhan ketika dunia politik, pendidikan, dan penerbitan. Bahasa Jawa sering mengalami “penundukkan” atau sengaja mengambil sikap moderat dalam pertarungan kuasa di hadapan bahasa Belanda, Cina, Arab, Melayu, atau Inggris. Kekalahan bahasa mirip kekalahan penjelasan identitas dan kepemilikan otoritas kultural. Bahasa Jawa dalam fragmen-fragmen sejarah menunjukkan ketergantungan pada institusi politik. Birokratisasi bahasa seperti usa-

ha pengawetan paling akhir. Pesimisme terus mengiringi bahasa Jawa saat modernitas berlari kencang. Bahasa Jawa dalam kuasa modernitas dihadapkan kondisi pelik: akumulasi dari progresivitas teknologi komunikasi dan informasi. Bahasa Jawa itu ironi dalam semaian komunikasi global. Bahasa Indonesia telah hadir berideologi nasionalisme dan bahasa Inggris diajarkan bernalar global. Bahasa Jawa tampak lemah secara politis dengan pertarungan kepentingan. Kondisi itu disahkan dengan impian “melestarikan” bahasa Jawa. Kerja kultural itu tampak sebagai kepanjangan dari pendisiplinan bahasa Jawa masa silam. Bahasa Jawa masuk ke pelbagai institusi dengan pesan-pesan getir ingin diselamatkan dan diwariskan, melintasi masa demi masa. Ironi jadi membengkak saat publik berada dalam puja global dan melupakan biografi lokalitas. Bahasa Jawa seperti jadi objek kerja politis tanpa ada menjadi kepemilikan publik dalam kepentingan kultural. Bahasa Jawa masuk ke transaksi politik dan kultural untuk menunjukkan identitas Jawa. Zaman komunikasi mutakhir seperti tak memberi ruang pengawetan aksara dan bahasa Jawa sebagai bahasa komunikatif dan produktif. Aksara dan bahasa Jawa mungkin bakal terus ada meski ditimpa malang dan sial. Senja pun mau tiba, memberi gelap dan sepi. Begitu.

Rakyat Bicara Awas, Jalan Desa Plupuh Sragen Hancur!

J

alan Desa Plupuh, yang satu-satunya penghubung menuju Pasar Sragen Hancur dn Buyar,bergelombang. Hancur. Karna dulu akhir th 2014, sudah mulai rusak. Saya pikir udah d perbaili, oleh Pemda/pemerintah. Karna, jln Protokol Solo, Sragen ke Ngawi sudah Halus Mulus. Ini sya mau ke mau ke Pasar, jalan Desa Plupuh Malah Tambah Hancur. Boleh Ga Sya mengeluhkan Begtu..dan mohon perbaikan Jaln Plupuh Sragen?? Trimakash .

+6287835671203

Tak Ada Strata di Ruang Persidangan Aku baru tau bhwa di dlm persidangan masih memandang strata. setau saya di dalam sidang cuma ada hakim, jaksa, terdakwa, pengacara dan saksi. semuanya di mata hukum, sama kedudukan-

nya, apakah saksi adalah presiden, mentri, pendeta atau kyai. pengacara brhak meng0rek ketrangan dalam mncari kbenaran. pak mentri, pak pendeta atau kyai dalam kapasitasnya sebagai saksi bisa sja berbuat salah, mereka manusia biasa. bukan malaekat. di dalam sidang, sang

Saatnya BICARA Jernih - Bernilai Alamat: Jln. Setia Budi No. 89 Surakarta 57134 Tel. (0271) 717141; Faksimili Redaksi: (0271) 741696; E-mail: harianjoglosemar@gmail.com

pnguasa adlh hakim, dialah yang bisa memutus salah,bnar,sopan atau tdk,memuji ato mencela. Jika hakim tidak menegur terdakwa dan pengacara, artinya sudah””sesuai koridor””lalu apa yang tdk sopan pada kyai atau pendeta? Jika smua kjadian di dlm sidang di ukur dgn standard

diluar sidang,,tk akan ada pjabat tinggi masuk pnjara. krna norma jawa; “Mikul Dhuwur Mendhem Jero” GIDEON HRMWN +6285712646978

PKL Beteng Selatan Belum Dibuatkan Shelter PKL Beteng selatan kawasan cagar budaya kraton surakarta sampai sekarang belom dibuatkan shelter. Mohon perhatian Pemkot. Terima kasih. PKL Beteng Selatan.

+6281329184533

Carilah Bekal ke Surga Sebanyak-banyaknya Wahai sdr q semua ijinkan aqu berwasiat untuk diri aq & saudara-saudara q semua. 1. Bertaqwa kepada Allah swt Tuhan YME yang sdh ciptakan dunia seisinya di manapun qt berada. 2. Dirikan sembahyang/sholat sampai akhir hayat krn shalat membentengi qt dr perbuatan jahat/mungkar. 3. Hati2 dlm berbuat krn akan dpt balasan. 4. Suka bersholawat pd nabi Muhammad saw walaupun

ada yang bilang bid”ah. 5. Cari bekal akhirat sebanyak-banyaknya. 6. Pertahankan hablmminallah &

hablumminannas. YUDI +6285803704576

Saatnya rakyat bicara dengan bahasa dan pikiran rakyat. Soal apa saja, bebas. Silakan bicara apa saja, tetapi jangan memfitnah, menyerang pribadi, dan menyinggung masalah SARA. Caranya: kirim pendapat Anda via SMS ke 087735001497. Nomor telepon akan ditampilkan utuh sebagai pengganti identitas dan pertanggungjawaban Anda kepada publik, karena Anda bicara di ruang publik. Terima kasih.

Pemimpin Umum: Nugroho Arief Harmawan; Wakil Pemimpin Umum: S. Haryadi; General Manager : Anas Syahirul A; Pemimpin Redaksi : Suhamdani; Redaktur Pelaksana: Heru Ismantoro; Koordinator Liputan: Widi Purwanto; Redaktur: Agni Vidya P, Amrih Rahayu, Ari Purnomo, Cisilia Perwita Setyorini, Kiki Dian Sunarwati, Sika Nurindah, Novik Lukman Hakim, Sofarudin, Yuhan Perdana

Staf Redaksi: Ario Bhawono, Ari Welianto, Arief Setiyanto, Aris Arianto, Dani Prima, Dwi Hastuti, Dynda Wahyu Wardhani, Garudea Prabawati, Murniati, Rudi Hartono, Satria Utama, Triawati Prihatsari Purwanto, Raditya Erwiyanto, Tri Sulistiyani, Wardoyo; Fotografer: Insan Dipo Ferdias, Kurniawan Arie Wibowo, Maksum Nur Fauzan; Koordinator Layout: Agung Setyawan; Tim Layout: Aditya NP, Agung Nugraha, Andi Kristo Wibowo, Kustiono Ikhrom, Putra A.F, M. Yusni Huda; Litbang: Marwantoro Subagyo; Iklan Solo: Zhason Adi Kusuma HP: 085867002182; Iklan Jakarta: Lusi Sianturi HP: 087781949352; Joglosemar Biro Jakarta: Jl Ampera Raya Kav. Polri Blok D No. 19, Rt 03/RW 03, Ragunan Pasar Minggu, Jakarta Selatan; Bank: a.n PT Joglosemar Prima Media. Bank BNI Cabang Surakarta No. Rek. 0133921656; Mandiri No. Rek. 1380010095920; BCA No. Rek. 0155377777; Harga Langganan: Rp. 67.000; Tarif Iklan Baris: Rp. 5.000/baris; Iklan Kolom: Rp. 10.000/mmkl; Iklan Display BW: Rp. 20.000/mmkl; Iklan Display FC: Rp. 35.000/mmkl; Iklan Display FC Halaman 1 Lipatan Atas: Rp. 55.000/mmkl, Lipatan Bawah: Rp. 45.000/mmkl


Jogja & Semarang

10

www.joglosemar.co

RABU, 8 FEBRUARI 2017

Lintas Jateng-DIY

4 Pelajar SMK Mabuk di Depan Sekolah JOGJA—Empat orang pelajar SMK yang pesta Miras di depan sekolah tak jauh dari Stadion Mandalakrida, terjaring kepolisian, Selasa (7/2) siang. Para pelajar itu langsung digelandang ke Mapolresta Yogyakarta untuk dimintai pertanggungjawabannya. Paursubbaghumas Polresta Yogyakarta Iptu Kusnaryanto mengatakan tertangkapnya empat pelajar tersebut bermula saat personel Satsabhara sedang melaksanakan patroli. Patroli ini bertujuan untuk mengantisipasi adanya gangguan Kamtibmas dan rutenya ke sekolah-sekolah sekitar Kota Yogyakarta. Saat melintas di depan sekolah, polisi mendapat kerumunan pelajar tengah menenggak Miras. “Meski sempat akan melarikan diri, namun empat pelajar tersebut berhasil diamankan,” jelas Kusnaryanto. Adapun keempat pelajar tersebut sudah dapat dikategorikan dewasa. mereka adalah Ah (17) warga Kasihan Bantul, Lutfi (20) warga Mantrijeron, Fs (18) warga Umbulharjo dan Fn (18) warga Kasihan Bantul. Dari tangan para pelajar itu, petugas menyita dua botol Miras. Mereka lantas digelandang ke ke Mapolresta Yogyakarta untuk menjalani pemeriksaan dan pembinaan. #Tribun Jogja

BI Akan Tertibkan 100 Money Changer Ilegal JOGJA—Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Yogyakarta akan menutup sebanyak 100 tempat money changer atau jasa penukaran mata uang asing tanpa izin di Daerah Istimewa Yogyakarta. “Status legal jasa penukaran valuta asing diperlukan untuk pengawasan dan kontrol,” kata Deputi Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Yogyakarta Hilman Tisnawan, di Yogyakarta, Selasa (7/2). Menurut dia, pengawasan dan kontrol dilakukan karena disinyalir kegiatan penukaran mata uang asing banyak disalahgunakan untuk kejahatan seperti terorisme, peredaran gelap narkoba, perdagangan manusia, dan pencucian uang. “Kegiatan jasa penukaran uang asing harus mendaftarkan diri di Bank Indonesia sesuai yang tercantum dalam peraturan Bank Indonesia Nomor 18/20/ PBI/2016 dan Surat Edaran (SE) Nomor 18/42/DKSP tentang Kegiatan Penukaran Valuta Asing Bukan Bank,” katanya. Ia mengatakan berdasarkan data di BI Perwakilan Yogyakarta jumlah money changer yang telah mengantongi izin baru 15 unit. “Sementara lebih dari 100 money changer di DIY tergolong ilegal karena tidak memiliki izin,” katanya. Hilman mengatakan BI Perwakilan Yogyakarta meminta semua pelaku jasa usaha penukaran mata uang asing untuk segera melengkapi perizinan dari BI. “Kami memberi batas waktu pengurusan izin hingga 7 April 2017, bila tidak diindahkan maka kami akan menindak tegas dengan melakukan penutupan dan penindakan secara hukum,” katanya. Ia mengatakan persyaratan pendaftaran money changer adalah badan hukum berbentuk perseroan terbatas (PT) dan memiliki modal minimal Rp 100 hingga Rp 200 juta. “Sementara izin keluar bagi usaha penukaran uang asing tidak lebih dari 100 hari kerja,” katanya. #Antara

0877 3500 1497 Kirimkan Komentar Anda Terkait Berita di Halaman ini atau Informasi/Foto Penting di Sekitar Anda melalui Kanal WhatsApp – Telegram – SMS JOGLOSEMAR ini

PENCARIAN PENERJUN— Petugas Basarnas melakukan pencarian terhadap seorang anggota Kopassus, Sertu Danang, yang hilang saat melakukan latihan terjun payung di sekitar perairan Semarang, Jawa Tengah, Selasa (7/2). Menurut Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Jaswandi, hilangnya penerjun dari prajurit Kopassus saat melaksanakan latihan tersebut akibat cuaca buruk, sementara upaya pencarian sedang dilakukan dengan dibantu personel Polair Polda Jateng dan Basarnas.

Antara | Aji Styawan

Penerjun TNI Hilang Di Perairan Semarang

Diyakini Masih Hidup SEMARANG—Seorang penerjun TNI dari kesatuan Komando Pasukan Khusus (Kopassus) dilaporkan hilang saat melakukan latihan rutin terjun di atas perairan Semarang, Jawa Tengah. Panglima Kodam (Pangdam) IV/Diponegoro Mayjen TNI Jaswandi meyakini prajurit yang hilang tersebut masih hidup. Dia mengungkapkan prajurit TNI yang hilang saat latihan terjun di perairan Semarang itu bernama Sersan Satu (Sertu) Danang. “Ini latihan terjun yang terjadwal, terkoordinasi, dan rutin. Tempat latihan bisa berpindah-pindah sesuai dengan yang sudah direncanakan kesatuannya,” ujarnya. Menurut Pangdam, ada sebelas penerjun yang meng-

Mayjen TNI Jaswandi

Namun, saat berada di atas, kondisi cuaca berubah dengan terjadinya angin kencang ikuti latihan rutin itu, namun satu penerjun hilang dan hingga kini masih dilakukan

Pembakaran 8 Lokasi di Sleman

Polisi Cek CCTV SLEMAN—Polisi telah mengantongi ciri-ciri pria yang diduga sebagai pelaku pembakaran delapan lokasi di Sleman. Pria ini terekam kamera CCTV yang terpasang di sekitar lokasi kejadian. “Iya dia (terduga pelaku) kelihatan di CCTV, tapi hanya saat lewat saja,” ujar Kapolres Sleman AKPB Burkan Rudy Satria kepada wartawan di Makodim 0732 Sleman, Selasa (7/2). Namun, Burkan tak bersedia menjelaskan dengan detail lokasi kamera CCTV yang dimaksud. Sejauh ini Burkan menyebut ciri-ciri pria itu mengenakan kemeja kotakkotak dan mengendarai sepeda motor. “Sejauh ini baru satu orang (yang diduga pelaku). Ciricirinya pakai kemeja kotakkotak dan pakai motor bebek. Laki-laki,” tutur Burkan. Selain itu, polisi menemukan benda-benda yang diduga sebagai sumber api dari olah Tempat Kejadian Perkara (TKP). Untuk menyelidiki benda itu lebih lanjut, tim Labfor Polri dari Semarang diturunkan. “Ya, memang kita mengamankan sejumlah barang bukti yang bisa jadi itu jadi sumber

api,” imbuhnya. Olah TKP sudah dilakukan Polres Sleman pada Minggu (5/2) dan Senin (6/2). Dua saksi juga telah dimintai keterangan. Dari sana diperoleh informasi tentang seseorang mencurigakan yang berada di sekitar lokasi. Namun, karena dua saksi terdiri dari satu anak kecil dan seorang Lansia, polisi masih membutuhkan tambahan saksi. “Dapat dua saksi, satunya anak kecil dan satunya usia 70 tahun. Jadi perlu perlakuan khusus,” ucapnya. Polisi mendalami kemungkinan pelaku mengidap gangguan psikologis pyromania. Pyromania merupakan sebuah gangguan psikologis yang menyebabkan pengidapnya tak bisa menahan keinginan untuk membakar sesuatu. “Kami juga dengar soal (dugaan) itu (pelaku mengidap pyromania). Segala dugaan saat ini menjadi referensi kita,” ujar Direskrimum Polda DIY Kombes (Pol) Frans Tjahyono. Frans juga menyampaikan pagi ini tim Labfor Semarang tiba di Yogyakarta untuk menyelidiki barang-barang bukti yang telah diangkut dari lokasi kejadian. #Detik

pencarian. Mayjen TNI Jaswandi mengatakan hilangnya penerjun dari prajurit Kopassus itu akibat cuaca buruk. “Jadi sejak awal sudah ada perencanaan, termasuk koordinasi dengan Bandara terkait cuaca,” kata Jaswandi saat meninjau lokasi pencarian di kawasan Pantai Marina Semarang. Menurut dia, pelaksanaan penerjunan oleh 11 prajurit Kopassus TNI AD tersebut dilaksanakan sekitar pukul 07.15 WIB. Ia menuturkan kondisi angin saat itu dinilai aman untuk pelaksanaan terjun bebas. Namun, saat berada di atas, kondisi cuaca berubah dengan terjadinya angin kencang. Ia menuturkan ke-11 penerjun itu melompat dari Helikopter MI-17 milik Penerbad.

“Sembilan penerjun berhasil sampai di titik turun, sementara dua penerjun jatuh ke perairan karena angin kencang,” katanya. Satu dari dua penerjun yang hilang tersebut, kata dia, berhasil diselamatkan. Namun, Sertu Danang hingga kini belum ditemukan. TNI, kata dia, dibantu oleh personel Polair Polda Jawa Tengah dan Basarnas masih melakukan pencarian di sekitar perairan Semarang. Ia menyebut ketinggian ombak di sekitar perairan Semarang ini mencapai dua meter. Meski cuaca cukup buruk di perairan itu, ia optimistis Sersan Satu Danang, prajurit Kopassus yang hilang saat terjun payung tersebut, masih bisa selamat.

“Sertu Danang punya kemampuan Paskhas, saya yakin selamat,” katanya. Saat pencarian awal, lanjut dia, payung dan helm yang digunakan oleh Sertu Danang sudah ditemukan. “Ini ada satu yang lepas, agak jauh (red, dari lokasi pendaratan),” katanya. Tujuh kapal dari sejumlah instansi dikerahkan untuk membantu pencarian Sertu Danang. Juru bicara Basarnas Kantor SAR Semarang Maulana Affandi mengatakan selain milik Basarnas, kapal Polair Polda Jawa Tengah dan milik Kesatuan Penjaga Laut dan Pantai milik Administratur Pelabuhan Tanjung Emas juga dikerahkan. “Dua Rigid Inflatable Boat, empat kapal Polair, dan satu kapal KPLP,” katanya. #Antara

Pemerintah Kesulitan Bubarkan Ormas Bermasalah SEMARANG—Pemerintah kesulitan membubarkan sejumlah organisasi massa yang bermasalah karena terkendala perundang-undangan yang berlaku. “Pada undang-undang yang diterbitkan pemerintah sebelum pemerintahan Jokowi-JK, membubarkan Ormas yang bermasalah itu ribet, harus ada peringatan pertama, kedua, ketiga, kalau ada konflik hukum boleh ganti nama,” kata Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo di Semarang, Selasa (7/2). Terkait dengan hal itu, Presiden Jokowi mengeluarkan peraturan pemerintah melalui Kementerian Dalam Negeri serta Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia untuk memperketat Ormas, bukan melarang. “Memperketat Ormas ini minimal statusnya apa? Ormas yang sifatnya nasional harus punya cabang 60 persen di provinsi atau Ormas yang levelnya di kabupaten siapa pengurusnya, mau terima asas Pancasila atau tidak, kalau terima ya clear,” ujarnya. Hal tersebut disampaikan Tjahjo usai menghadiri pembukaan Musyawarah Peren-

Tjahjo Kumolo canaan Pembangunan 2018 di gedung Gradhika Bhakti Praja kompleks kantor Gubernur Jawa Tengah. Lebih lanjut politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan itu menyebutkan bahwa jumlah Ormas yang terdaftar di

Kemendagri dan Kemenkumham sekitar 302.000 Ormas. “(Ormas) yang tidak terdaftar jumlahnya lebih banyak, bahkan ada Ormas yang tokohnya anti-Pancasila tapi setelah dicek ternyata tidak terdaftar di Kemendagri,” katanya. Pemerintah, kata dia, akan mengawasi dan menindak tegas Ormas yang anti-Pancasila serta Ormas yang alirannya dinilai sesat. Kendati demikian, Tjahjo enggan membeberkan OrmasOrmas yang saat ini sedang diawasi oleh pemerintah ataupun aparat penegak hukum. #Antara

Tindak Tegas Ormas anti-Pancasila Pembubaran: Ormas bermasalah akan diberi peringatan pertama, kedua, ketiga, kalau ada konflik hukum boleh ganti nama.

Jumlah: n 302.000 Ormas (terdaftar di Kemendagri dan Kemenkum HAM) \

Pengetatan Ormas: n Ormas yang sifatnya nasional harus punya cabang 60 persen di provinsi n Ormas yang levelnya di kabupaten siapa pengurusnya, mau menerima asas Pancasila.

Pengawasan: Pemerintah menindak tegas Ormas yang anti-Pancasila serta Ormas yang alirannya dinilai sesat. Sumber: Wawancara

Banjir Bandang Terjang Perumahan di Ngaliyan Semarang SEMARANG—Kota Semarang, Jawa Tengah dilanda banjir bandang Selasa (7/2) dini hari. Akibatnya, puluhan rumah di Perumahan Wahyu Utomo, Kelurahan Tambakaji, Kecamatan Ngaliyan, Kota Semarang dimasuki lumpur. Banjir paling besar terjadi pada pukul 00.00 WIB, dan mulai berhenti sekitar pukul 02.00 WIB.

Sejak mulai surut, warga kerja bhakti membersihkan dari lumpur. Tidak ada korban jiwa dalam banjir pandang itu, namun satu unit mobil hanyut dalam banjir tadi. Pantauan di lapangan, sejumlah warga melakukan kerjabakti membersihkan lumpur yang memenuhi jalanan. Lumpur juga masuk ke rumah-rumah warga, hingga tempat ibadah.

Warga bekerja membersihkan lumpur, dibantu sejumlah pihak dari Pemerintah Kota Semarang, Basarnas Jateng, pihak pemadam kebakaran, serta instansi terkait. Warga RT 2 Tambakaji, Agus Haryono mengatakan, sebelum banjir, wilayah tersebut dilanda hujan lebat sekitar dua jam. “Alhamdullilah tidak ada korban jiwa. Pas banjir tadi, masjid nga-

sih pengumuman banjir,” ujar Agus. Selain rumah, satu unit mobil hanyut terbawa arus air. Mobil akhirnya ditemukan di wilayah Mangkang, Semarang. Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Semarang, Agus Harmunanto mengatakan kejadian banjir bandang terjadi di dua lokasi yakni Ngaliyan dan Mangkang.

“Untuk yang di Ngaliyan disebabkan debit air yang meningkat, sedangkan di Mangkang akibat tanggul jebol di empat titik,” ujarnya, Selasa (7/2). Data sementara, banjir bandang di Ngaliyan menerjang 25 rumah, sedangkan di Mangkang hingga 100 rumah. BPBD juga berkoordinasi dengan Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) dan Dinas PU un-

tuk mendatang mobil Damkar dan backhoe. “Mobil Damkar untuk membantu menyemprot lumpur yang masuk ke rumah warga. Backhoe untuk membantu mengeruk lumpur,” kata Agus. Sementara itu, warga merasa waswas jika banjir susulan terjadi di Perumahan Wahyu Utomo. Rumah Pait di RT 7 RW 3 terletak tepat di bibir Sungai Pengilon.

“Kalau cuaca seperti ini, saya jadi khawatir. Hujan tak kunjung reda seperti kemarin malam, tiba-tiba terjadi banjir,” ujar Pait. Rumah Pait kemasukan air setinggi pinggul orang dewasa. “Tidak ada barang yang saya selamatkan karena sibuk menyelamatkan keluarga,” imbuhnya. #Tribunnews


www.joglosemar.co

RABU, 8 FEBRUARI 2017

Sambungan

11

Jalan Rusak.........................................................................................................................................................................................................sambungan dari Hal 1 Komplain dan kritik-kritik serius tak mempan, membuat masyarakat berpikir kreatif, menjadikan objek jalan rusak tersebut sebagai bahan satire yang kemudian dipopulerkan di media sosial (Medsos), mulai dari facebook, whatsapp dan lain-lain. Postingan berupa pernyataan menggelitik disertai fotofoto jalan rusak dan berlubang-lubang. Penelusuran Joglosemar, Selasa (7/2) akhirnya membuktikan bahwa kondisi jalan rusak tersebut benar adanya. Berjalan sekitar 30 menit dari Sragen Kota menuju arah Gesi dan Tangen, terpampang sebuah jalan di wilayah Dukuh Sapen, Desa Tanggan, Gesi yang mirip dengan gambar di postingan facebook yang menghebohkan itu. Di postingan, gambar tersebut diberi judul “Wisata Alam Jeglongan Sewu Sapen”. Sepintas jalan poros yang menghubungkan Sragen menuju Gesi dan Tangen Itu memang hampir mirip medan off road. Pengendara yang melintas pun harus ekstra hati-hati mencari celah yang bisa dilewati agar tidak terguling atau terperosok saking lebar dan dalamnya lubang. Wajar saja, kondisi jalan yang menyusahkan warga itu kemudian memantik keisengan untuk mengunggah foto jalan tersebut agar ada perhatian untuk perbaikan. “Iya Mas. Jalan ini sudah terkenal sebagai salah satu daerah wisata tapi Wisata Jeglongan Sewu. Kemarin banyak yang upload pas waktu ditanami banyak pohon pisang berderet-deret. Tapi sekarang sudah dica-

buti. Nggak tahu siapa yang mosting, saya tahunya juga dari facebook,” ujar Ida Kustanti (30), warga Dukuh Sapen RT 14, yang tinggal di dekat lubang terbesar. Ida juga tak melewatkan beberapa postingan di Medsos yang belakangan banyak dihiasi jalan rusak dengan label Wisata Jeglongan Sewu. Menurutnya hal itu sebagai ungkapan keprihatinan warga atas kondisi jalan-jalan yang banyak rusak sekaligus sindiran kepada pemerintah agar tergerak memperbaiki. “Mungkin karena banyak lubang-lubangnya itu sehingga dinamai jeglongan sewu,” tukasnya. Pemilik toko di tepi jalan Sapen, Wiji Lestari (53) menuturkan jalan di depannya itu sudah hampir setengah tahun rusak parah. Tak terhitung sudah pengendara yang terjatuh, namun juga berimbas membuat tokonya sepi lantaran warga menjadi malas keluar rumah akibat jalan yang rusak. “Banyak mobil yang mogok juga karena kalau hujan airnya menggenang di lubang-lubang,” tuturnya. Tak hanya postingan Jeglongan Sewu, kreativitas pegiat Medsos dalam mengunggah fenomena jalan rusak juga dituangkan dengan sindiran-sindiran menggelitik. Seperti akun Didik Jong Java di Kumpulan Wong Sragen (KWS) yang pada Selasa (7/2) kemarin mengunggah foto jalan rusak dengan hastag #ToSatlantas. Fenomena jalan rusak dan sindiran di Medsos itu juga ramai diperbincangkan oleh pejabat hingga DPRD. Anggota Komisi I DPRD Sragen, Heru Agus Santosa me-

lihat fenomena Wisata Jeglongan Sewu di Medsos itu sebagai bagian dari olah rasa dan ungkapan curahan hati warga yang prihatin dengan jalan rusak serta berharap segera ada perhatian dari pihak terkait. Menurutnya, hampir tiap hari, di laman Medsos maupun facebook selalu ada postingan dari warga yang mengunggah foto jalan rusak dan menyebutnya dengan istilah jeglongan sewu. Tak hanya ruas jalan besar, bahkan postingan wisata jeglongan itu juga banyak datang dari jalan-jalan di desa-desa. “Mungkin karena sekarang teknologi HP juga mulai canggih. Orang lewat begitu lihat jalannya rusak, langsung dijepret diupload ke medsos,” urainya. Wahyu (45) warga di Sekitar jalan Cokroaminoto Sragen menyampaikan fenomena wisata baru jeglongan sewu itu sebagai reaksi warga yang prihatin dengan kerusakan jalan di wilayah Sragen. Sindiran jeglongan sewu menjadi upaya untuk menggugah pihak terkait agar segera memperbaiki jalan yang rusak. Ia sendiri juga mengaku sempat menulisi lubang jalan di sekitar HOS Cokroaminoto dengan kalimat “Awas Sumur Dalam” dan sejumlah kalimat menyentil lainnya. “Biar ada perhatian mas, kalau nggak ya bahaya untuk pengguna jalan,” ujarnya. Fenomena wisata baru itu ternyata juga tak luput dari perhatian Bupati Sragen, Kusdinar Untung Yuni Sukowati. Ia tak menampik banyak masukan dan keluhan soal jalan rusak, yang sebagian direfleksikan mela-

lui istilah jeglongan sewu di Medsos. Yuni mengaku memaklumi hal itu mengingat keinginan warga untuk mendamba jalan bagus, sangat tinggi. Namun ia juga berharap masyarakat bisa memahami bahwa ada mekanisme yang harus dilalui untuk perbaikan jalan. “Warga kan maunya hari ini lapor, hari ini juga diperbaiki. Padahal perbaikan itu ada tahapan lelang dulu. Tapi kita sudah ada tim reaksi cepat yang bergerak melakukan penanganan sementara ketika ada laporan jalan rusak. Kami dan Mas Wakil sudah berkomitmen menyelesaikan perbaikan jalan yang rusak. Tapi secara bertahap,” jelasnya. Pada alokasi anggaran untuk infrakstruktur di APBD Perubahan 2016 mencapai Rp 40 miliar. Sementara pada APBD Penetapan 2017 ini, Pemkab mengalokasikan Rp 181 miliar untuk perbaikan infrastruktur. Cat Semprot Aksi simpatik terhadap jalan berlubang tak cuma di Sragen, namun juga di Wonogiri. Aksi tersebut dilakukan dengan cara mengecat lubang-lubang jalan yang belakangan marak di Wonogiri. Aksi yang bertujuan memberikan penanda lubang menganga di jalan itu kebanyakan dilakukan para pengguna jalan. Informasi yang dihimpun menyebutkan aksi pengecatan berlangsung di sejumlah jalur provinsi. Seperti jalur Ngadirojo-Baturetno, Wonogiri-Wuryantoro, serta Jatisrono-Purwantoro. Mereka melingkari lubang di jalan dengan cat

Dewan Pers....................................................................................... sambungan dari Hal 1 Penegasan itu disampaikan oleh anggota Dewan Pers Hendri C Bangun kepada Joglosemar, Selasa (7/2). Ia mengatakan, Dewan Pers memang tidak akan mencabut daftar 77 media yang sudah terlanjur dirilis dan lolos verifikasi tahap pertama. Akan tetapi, nantinya hasil verifikasi tidak bisa ditandatangani oleh Jokowi karena keterbatasan waktu. Pun dengan rencana daftar media itu juga kecil kemungkinan bisa dibacakan karena mepetnya waktu yang sudah ditetapkan protokoler. “Nanti hasil verifikasi untuk media yang sudah terverifikasi tetap akan diberikan, cuma tidak jadi ditandatangani Presiden. Kemungkinan juga tidak akan dibacakan karena waktunya sangat singkat,” ungkapnya

via telepon. Hendri juga menegaskan, informasi tambahan bahwa pemerintah maupun kepolisian tidak boleh melayani media yang belum terverifikasi dan di luar 77 daftar yang dirilis, adalah informasi yang salah. Menurutnya, tambahan informasi itu adalah hoax yang sengaja dibikin oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab. “Itu informasi yang salah. Hoax itu!” tegasnya. Sebaliknya, ia menjelaskan, 77 media yang dirilis itu adalah yang sudah lolos verifikasi di tahap awal. Saat ini proses verifikasi bagi media yang sudah mengajukan dan layak verifikasi, terus berlangsung hingga Maret mendatang. Instansi pemerintah maupun institusi juga tidak berhak membatasi, melarang atau

menutup akses bagi jurnalis media yang masih dalam proses verifikasi. “Dewan Pers juga tidak pernah membatasi soal itu sepanjang jurnalis melaksanakan peliputan sesuai dengan tugasnya,” terangnya. Lebih lanjut, Hendri menjelaskan, jumlah media seluruh Indonesia baik cetak, online, maupun elektronik, jumlahnya banyak yakni mencapai ribuan. Proses verifikasi tak bisa dilakukan dalam waktu singkat, mengingat terbatasnya jumlah personel Dewan Pers. Ditambahkannya, untuk bisa lolos, sebuah media harus memenuhi verifikasi yang meliputi administrasi dan faktual. Untuk memverifikasi faktual, tim harus mengecek ke lapangan untuk memastikan kantor, ruang rapat, dan perlengkap-

an pendukung dari sebuah perusahaan media. Selain itu memastikan gaji minimal setara dengan Upah Minimum Provinsi (UMP). Sementara itu, Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Surakarta Anas Syahirul meminta agar Dewan Pers memperbaiki pola komunikasi, agar kejadian ini tidak terulang lagi. Menurutnya, banyak yang salah persepsi terkait dengan rilis media terverifikasi itu, sehingga bisa merugikan para pelaku media dan masyarakat. “Para pelaku media sebaiknya juga memberikan pencerahan, dengan memberitakan yang benar kepada masyarakat bahwa proses verifikasi masih berlanjut. Jangan justru menyajikan informasi yang tidak tepat,” jelasnya. # Wardoyo | Widi Purwanto

Polda Gerebek................................................................................... sambungan dari Hal 1 Pabrik pupuk milik pengusaha Sukoharjo berinisial S itu digerebek karena diduga telah lama memproduksi dan memperdagangkan produk pupuk palsu. Tak tanggung-tanggung, wilayah edar pupuk palsu produksi S sudah menyebar ke sejumlah wilayah mulai dari Sragen, Sukoharjo, Klaten, dan Boyolali. Menurut Kapolda Jateng Irjen Condro Kirono melalui Kabid Humas Kombes Pol R Djarod Padakova, penggerebekan dilakukan pukul 12.15 WIB dengan melibatkan dua unit tim Subdit Ditreskrimsus Polda Jateng. Dari lokasi kejadian,

tim mengamankan ratusan sak pupuk NKCL berbagai merek yang isinya dipalsukan. Di antaranya 120 sak NKCL merek Cllotran, 123 sak NKCL merek Seventrans Trans, 7 sak merek Ditransfer, dan ratusan kemasan kosong merek lain. Tidak hanya itu, tim juga mengamankan belasan peralatan mesin produksi dan bahan yang digunakan untuk memproduksi pupuk palsu. Di antaranya mesin jahit, timbangan duduk, molen, serta bahan-bahan pencampur seperti dolomite, ZA, hingga garam. “Penggerebekan sekitar pukul 12.15 WIB dengan

melibatkan tim Subdit 1 Ditreskrimsus. Indikasinya pabrik milik pengusaha berinisial S ini melakukan penindakan pemalsuan merek dan pupuk jenis NKCL. Ada ratusan sak barang bukti pupuk siap edar yang kita amankan, berikut peralatan mesin dan bahan lainnya,” ungkap Djarod. Namun, saat digerebek pemilik pabrik tersebut diduga sudah kabur. Sehingga, tim hanya mengamankan sejumlah pekerja sebagai saksi. Seluruh barang bukti yang ada di lokasi juga sudah diamankan. Sedangkan pabrik dan pabrik pupuk itu langsung

ditutup dengan garis polisi agar tidak digunakan untuk produksi lagi. Lebih lanjut, Djarod menguraikan, dari hasil penyelidikan modus pemalsuan di pabrik itu dilakukan dengan cara mencampur garam dengan pewarna, dolomite, dan ZA. “Selanjutnya dengan cara manual dan juga menggunakan mesin pencampur (molen), pupuk oplosan bahan palsu itu dikemas dengan kemasan ukuran 50 kilogram,” jelasnya. Karena pembuatan pupuk tidak sesuai dengan spek, sehingga perbuatan para pelaku yang terlibat, termasuk pemilik usaha, sangat merugikan petani. “Karena efektivitasnya jauh berbeda dengan buatan pabrik dengan merek yang sama. Ini bagian untuk menyelamatkan petani. Makanya kami mengimbau petani harus lebih berhati-hati membeli pupuk dengan merekmerek tersebut,” tandasnya. Para pelaku yang terbukti terlibat akan dijerat dengan pasal 60 ayat (1) huruf f UU RI No 12 Tahun 1992 tentang Sistem Budidaya Tanaman dan atau pasal 106 UU No 7 Tahun 2014 tentang Perdagangan, serta pasal 62 ayat (1) juncto pasal 8 ayat (1) huruf a dan e UU RI No 8 Tahun 1999 tentang Perlindungan Konsumen. # Wardoyo

semprot warna putih. Diharapkan dengan adanya penanda lingkaran itu, pengguna jalan terhindar dari kemungkinan terperosok dan terjatuh di lubanglubang yang kedalamannya bisa mencapai 30 sentimeter itu. Doni, salah satu pelaku aksi simpatik mengungkapkan, trauma dengan kejadian yang dialaminya tahun lalu. Sepeda motornya terpaksa masuk bengkel setelah melibas lubang jalan yang menganga. Tak ingin kejadian serupa dialami pengguna jalan lain, dia lantas berinisiatif melingkari lubang dengan cat semprot warna putih. “Inspirasinya setelah membaca berita di media, juga setelah mengetahui aksi seperti ini di jalur Selogiri-Wonogiri,” ungkap Doni, di sekitar jalur NgadirojoBaturetno, Selasa (7/2). Pelaku aksi simpatik lainnya, Muji mengatakan, hanya perlu modal uang untuk membeli cat semprot. Satu kaleng cat sekitar Rp 25.000. Saat ini dia mengaku baru menghabiskan sekitar tiga kaleng cat. Uang tersebut murni dari kantong sendiri. Bagi dia, uang tidak menjadi masalah asalkan keselamatan pengguna jalan bisa sedikit terjamin. “Banyak yang memberikan dukungan. Tapi ada pula yang malah memprotes, kenapa tidak ditambal sekalian. Mungkin saya dikira petugas DPU (Dinas Pekerjaan Umum),” ujar dia. Aksi serupa juga dilakukan anggota komunitas se-

peda motor tua. Di jalur Jatisrono-Purwantoro mereka mengecat sekitar lubang di jalan. Biaya pembelian cat semprot sedari iuran dan kas komunitas. Sementara di jalur Wonogiri-Wuryantoro, aksi simpatik dilakukan pengguna sepeda motor. Dia yang memiliki akun facebook Antok Joko Samudra ini diunggah foto aksinya di grup facebook Kabar Wonogiri. Para pelaku aksi simpatik ini mendapatkan sambutan luar biasa di media sosial. Ratusan like dan komentar dukungan membanjiri setiap postingan foto aksi mereka. Mereka dianggap memberikan contoh nyata dan positif saat terjadi kerusakan infrastruktur. Mereka tidak melakukan protes maupun umpatan, justru memberikan pengingat bagi pengguna jalan lain. Tim Sapu Bersih Aksi masyarakat melalui Medsos tersebut, pada akhirnya mampu mengetuk hati Pemerintah Provinsi, yang kemudian membentuk tim satuan tugas sapu bersih (Saber) guna mempercepat penanganan jalan rusak dan mewujudkan program “Jateng tanpa Lubang”. “Pembentukan tim Saber ini merupakan bentuk komitmen Pemprov Jateng dalam mewujudkan ‘Jateng tanpa Lubang’, tidak hanya jalan yang menjadi kewenangan pemerintah provinsi, tapi juga jalan negara sehingga kerja sama dan koordinasi terus ditingkatkan dengan pemerintah pusat, termasuk

pemerintah kabupate/kota,” kata Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo di Semarang, Selasa (7/2). Ganjar mengakui jika tingginya intensitas hujan menjadi salah satu penyebab jalan rusak atau berlubang, sehingga di tengah masyarakat muncul idiom “jeglongan sewu” atau seribu lubang. Agar penanganan jalan berlubang dapat dilakukan secara cepat dan tepat, Pemprov Jateng mengoptimalkan kinerja pengamat jalan sebagai tim Satgas Saber Jalan Berlubang. Menurut Ganjar, para pengamat jalan tersebut sudah menunjukkan kinerjanya pada jalan-jalan provinsi, dimana jika ditemukan jalan berlubang atau ada aduan dari masyarakat mengenai jalan berlubang, mereka segera turun untuk membereskan. “Satu yang membuat saya tidak terima yaitu sampai ada (pengguna jalan) yang jatuh akibat jalan berlubang lalu meninggal, maka ini negara harus bertanggung jawab. Kalau mereka yang marah-marah bisa kita jelaskan, baik terkait teknis penganggaran dan lelang, tapi kalau sampai mengakibatkan kematian bagaimana menjelaskannya?” ujarnya. Ganjar mengungkapkan, berdasarkan laporan yang diterima dari masyarakat melalui media sosial, kurang dari satu pekan terakhir tercatat empat orang menjadi korban jalan rusak di beberapa daerah. #Wardoyo | Ari Arianto | Antara

9 Mahasiswa................................................ sambungan dari Hal 1 Saat ini pihak UII sedang berkomunikasi dengan mahasiswa dan orang tua atau wali terkait sanksi ini. Dalam pesan tertulis yang terpisah, Pelaksana Tugas Rektor UII Ilya Fajar Maharika menjelaskan keputusan ini diambil melalui rapat Senat UII dengan agenda pembahasan temuan Tim Pencari Fakta TGC XXXVII yang dilaksanakan kemarin. Sanksi ini ditetapkan berdasarkan temuan dan rekomendasi tim tersebut. “Berdasarkan aturan disiplin mahasiswa, sanksi yang diputuskan oleh Senat Universitas adalah sanksi berat, yaitu dikeluarkan sebagai mahasiswa UII, serta sanksi sedang, yaitu diskors selama 2 atau 3 semester,” ujar Ilya. Ilya melanjutkan, agar tidak mengganggu proses penyidikan oleh kepolisian, UII tidak akan mempublikasikan identitas 19 mahasiswa tersebut. Me-

nurutnya, segala proses penyelesaian insiden ini ada di ranah hukum dan merupakan kewenangan penuh polisi. Sementara itu, tim penyidik Polres Karanganyar Selasa (7/2) kembali melakukan pemeriksaan terhadap dua tersangka. Tim juga menyerahkan sejumlah barang bukti yang sebelumnya diamankan dari basecamp Mapala UNII untuk diserahkan ke tim Labfor Polda Jawa Tengah. Barang bukti itu dikirim ke Labfor Polda karena ada indikasi penghapusan sejumlah file yang sebelumnya ada di dalam laptop, kamera, dan komputer PC. Tim Labfor akan mencoba mengembalikan data tersebut. Kasat Reskrim Polres Karanganyar AKP Rohmad Ashari mengungkapkan, pemeriksaan terhadap dua tersangka ditemai oleh kuasa hukum mereka. “Ini

pemeriksaan yang kedua setelah kami menetapkan mereka sebagai tersangka. Ini guna mencocokan keterangan tersangka dengan saksi-saksi,” kata Rohmad. Hingga saat ini polisi telah memeriksa 44 saksi selama sepekan terakhir. Polisi menilai pemeriksaan saksi saat ini sudah cukup. Ditanya terkait dengan hilangnya sejumlah file dari kamera, laptop dan computer panitia, Rohmad mengatakan masih bakal melakukan pendalaman kembali, apakah itu nanti merupakan tindak pidana atau bukan. “Untuk hilangnya sejumlah file itu, kita masih dalami. Fokus kita saat ini ke dua tersangka,” jelasnya. Sementara itu, pantauan Joglosemar, dalam pemeriksaan kedua tersangka, mereka dikeluarkan dari tahanan Polres Karanganyar untuk dibawa ke ruang penyidikan. # Detik | Rudi Hartono

Gemar Bercocok......................................... sambungan dari Hal 1 Gadis manis yang saat ini bekerja di salah satu dinas di lingkungan Pemkab Karanganyar tersebut mengaku, kegemarannya bercocok tanam ini sudah ada sejak kecil. Ia tidak memfokuskan pada jenis tanaman tertentu. Tetapi, semua jenis tanaman yang bermanfaat ia suka. Menurutnya, dengan banyak menanam maka manfaat yang akan didapat juga banyak. “Sampai sekarang

selain bekerja di kedinasan, saya masih gemar untuk bercocok tanam mas, khususnya dalam hal bertanam. Dan kalau untuk hobi yang lain sekarang sudah jarang saya tekuni,” terang perempuan yang sempat menjadi Duta Wisata Karanganyar 2007 silam, kepada Joglosemar, akhir pekan lalu. Karena hobinya tersebut, Rissa juga sempat dinobatkan sebagai Putri Jemani. Penghargaan ini

diraihnya saat Karanganyar masih dipimpin oleh Bupati Rina Iriani. Tetapi, Rissa tidak ingin hobinya tersebut mengalahkan tanggung jawabnya pada pekerjaannya. Menurutnya, menjadi pegawai di Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga, memberi tantangan bagi dirinya. “Saat ini saya fokus ke dinas saja mas, untuk kegiatan yang di luar kedinasan saat ini agak berkurang,” ucap Rissa. #Rudi Hartono

Kursi Roda............................................... sambungan dari Hal 1 Seluruh siswa tampak bersemangat dan sangat antusias mengikuti karnaval itu. “Saya sangat senang karena bisa ikut karnaval lomba hias kursi roda,” tutur Sri Rahayu Lestari alias Ayu siswa SMA kelas X YPAC dengan ramah. Lomba menghias kursi roda dan karnaval ini menjadi ajang sosialisasi tentang pentingnya pendidikan bagi setiap anak tanpa terkecuali. Melalui program ini, pengurus YPAC Surakarta berharap warga masyarakat bisa lebih menerima kehadiran anak-anak berkebutuhan khusus. Yayuk Widyastuti selaku Ketua III YPAC mengatakan, pada dasarnya anak-anak berkebutuhan khusus juga memiliki kemampuan yang membanggakan khususnya mereka yang memiliki keterbatasan fisik. Banyak

dari mereka yang memiliki keterbatasan fisik mampu menjuarai lomba-lomba skala nasional dan internasional. Seperti menjuarai bermacam-macam lomba baca puisi, futsal, OSN, IT dan kewirausahaan. Yayuk menyesalkan sikap publik yang belum mampu bersinergi dengan pihak YPAC untuk memberikan akses kemudahan bagi mereka. Salah satunya mengenai akses jalan bagi pengguna kursi roda dan kaum tuna netra. “Masyarakat kita belum siap dengan kehadiran mereka. Misalnya dengan kualifikasi sehat jasmani dan rohani, misalnya ketika mereka ingin lanjut kuliah tapi gedung perkuliahan belum mendukung,” tuturnya. Ketua panitia Dies Natalis YPAC Ke-64, Hadi Suroyo menambahkan, acara ini

dapat menjadi motivasi tersendiri bagi anak-anak berkebutuhan khusus, orang tua wali murid dan masyarakat secara umum. Para orang tua anak berkebutuhan khusus agar semakin sadar bahwa pendidikan merupakan hak semua anak. “Saya rasa jika semua orang tua menyadari pentingnya pendidikan bagi anak, maka orang tua akan menyekolahkan anaknya namun ada juga yang enggan menyekolahkan anaknya,” ujar Hadi. Slamet Suparjo berharap acara serupa diadakan secara rutin. Menurutnya hal ini sebagai ajang yang mampu memotivasi anak-anak dan orang tua untuk lebih bersemangat. “Saya berharap ini bisa diadakan setiap tahun karena saya menilainya ini mampu memberi motivasi tersendiri bagi anak-anak,” katanya. #


12

www.joglosemar.co

RABU, 8 FEBRUARI 2017

SBY: Saya Korban Invisible Group JAKARTA—Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) bicara soal liarnya informasi di media sosial saat memberikan pidato politik di acara Rapimnas Demokrat. SBY menyebut dia kerap menjadi korban di media sosial (medsos). “Saya adalah salah satu korban dari invisible group yang bekerja bagaikan mesin penghancur. Katakata yang digunakan tidak perlu saya utarakan, karena bisa merusak jiwa yang mendengarnya,” kata SBY di JCC, Senayan, Jakarta, Selasa (7/2). Menurut SBY, medsos kini sudah sesak dengan caci maki. Kesantunan tak ada lagi, hingga diibaratkan oleh SBY, etika di medsos sudah masuk museum sejarah yang sepi pengunjung. “Banyak pihak yang tidak bersalah, innocent, ikut menjadi korban. Kita sedih karena medsos yang seharusnya ikut mencerdaskan bangsa didominasi kalangan tidak beradab, uncivilized,” ujarnya. SBY mendukung langkah pemerintah melakukan penertiban di medsos. Namun dukungan itu ada syaratnya. “Saya mendukung penuh langkah-langkah Presiden Jokowi dan pemerintah untuk melakukan pengaturan di medsos. Tapi dengan catatan, penertibannya dilaksanakan sesuai konstitusi, dan jangan tebang pilih, dan jangan kelewat batas,” ucap SBY. Pada bagian lain, SBY juga meminta pemerintah mencegah terjadinya gesekan sosial di tengah memanasnya situasi politik. SBY menuturkan pengerahan massa tidak lagi dilakukan untuk mencegah benturan di masyarakat. SBY menyampaikan itu terkait

Saya adalah salah satu korban dari invisible group yang bekerja bagaikan mesin penghancur. Susilo Bambang Yudhoyono Ketua Umum Partai Demokrat

dengan situasi yang berkembang terkait perkara Basuki Tjahaja Purnama (Ahok). SBY meminta semua pihak menghormati proses hukum terhadap Ahok yang berlangsung saat ini. “Mari kita hormati proses penegakan hukum atas perkara Basuki yang berlangsung. Beri ruang kepada penegak hukum, putusan apa pun harus kita hormati,” katanya. “Bebaskan segala intervensi dari pihak mana pun. Pengerahan kekuatan massa dalam jumlah amat yang besar dari pihak mana pun barangkali seharusnya diakhiri. Gerakan massa yang berhadapan-hadapan bisa menimbulkan benturan fisik dan kekerasan yang tidak dikehendaki,” tutur SBY. Pemerintah, menurut SBY, harus bisa mengelola situasi sosial dan politik secara terukur. Tidak boleh ada manipulasi politik yang membuat situasi memburuk. “Ketegangan sosial harus segera diakhiri. Jangan justru dipelihara, apalagi dibesar-besarkan,” sebut SBY. Sebagai bangsa yang majemuk, setiap warga negara harus bertoleransi dan tenggang rasa. Semua harus bergerak untuk kemajuan bangsa. #Detik

Antara | Rosa Panggabean

MENENDANG BOLA—Presiden Joko Widodo menendang bola saat bermain futsal di Lapangan Futsal Time, Kelapa Gading, Jakarta, Selasa (7/2). Tim Kepresidenan, tim Pasukan Pengamanan Presiden, dan tim wartawan mengikuti pertandingan futsal yang diselenggarakan dalam rangka menyambut Hari Wartawan tersebut.

Futsal Tim Presiden vs Wartawan

Ma’ruf Amin

Jokowi Main Lima Menit

Minggu Tenang, Harus Tenang

JAKARTA—Presiden Joko Widodo bertanding futsal melawan tim wartawan Istana Kepresidenan dan Biro Pers Istana dalam merayakan Hari Pers Nasional di lapangan Time Futsal, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Selasa (7/2). Meski Presiden hanya bermain sekitar lima menit, tim

B

eredar informasi bakal ada aksi massa di minggu tenang Pemilihan Gubernur DKI Jakarta. Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) sekaligus Rais Aam PBNU, Ma’ruf Amin menyatakan minggu tenang seharusnya tetap tenang. “Kalau minggu tenang ya harus tenang,” kata Ma’ruf saat ditanyai mengenai aksi tersebut setelah bertemu dengan PWNU DKI, Jakarta, Selasa (7/2). Ma’ruf tidak mau berkomentar lebih lanjut mengenai aksi massa itu. Dia menyerahkan saja kepada penyelenggara acara. “Kita tidak ikut campur. Itu urusan penyelenggara,” ujar Ma’ruf. Minggu tenang dimulai pada 12 Februari 2017. Pada 11 Februari 2017 juga akan dilakukan aksi damai 112 oleh sejumlah organisasi massa.

Presiden memenangkan babak pertama dengan skor 3-1 dengan gol dari Imam Nachrowi, Hanif Dhakiri dan Tito Karnavian. “Dalam rangka hari Pers Nasional kita ingin pemerintah, terus menjalin kerja sama persahabtan dengan media .Oleh sebab itu kita menga-

dakan pertandingan persahabatan antara media wartawan dengan saya, para menteri, Panglima TNI dan Kapolri,” kata Presiden Joko Widodo. Tim Presiden beranggotakan Presiden Joko Widodo, Menko Politik Hukum dan Keamanan Wiranto, Menteri Agama Lukman Hakim Saifud-

din, Kepala Staf Presiden Teten Masduki, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, Menteri Pertanian Amran Sulaiman, Menteri Ketenagakerjana M Hanif Dakhiri, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri Pemuda dan Olah Raga Imam Nachrawi, Pang-

lima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo, Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian dan menteri kabinet kerja lainnya. “Kita berharap kerja sama persahabatan ini akan terus kita jalin dan kita harap, kita dan tim ini yang menang,” tambah Jokowi sambil tertawa. #Antara

KPK Pertimbangkan Permintaan Sri Hartini

#Detik

ant

JOGJA—Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akan mempertimbangkan pengajuan diri mantan Bupati Klaten Sri Hartini sebagai Justice Collaborator untuk pengembangan kasus dugaan suap di lingkungan Pemkab Klaten. “Dia (Sri Hartini) ingin mengungkapkan banyak hal. Kami akan lihat yang diungkapkan apa, bermanfaat atau tidak untuk mengembangkan kasus,” kata ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Agus Rahardjo seusai menjadi pembicara dalam seminar “Revisi UU ASN: Perlukah?” di Universitas Gadjah Mada (UGM), Yogyakarta, Selasa (7/2). Menurut Agus, pengajuan diri Sri Hartini sebagai Justice Collaborator (saksi pelaku yang bekerja sama dengan

penegak hukum) juga akan dipertimbangkan dengan melihat seberapa konsisten keterangan yang diutarakan di pengadilan nanti. “Dia konsisten atau tidak di pengadilan, kalau dia konsisten ya bisa saja dia mendapatkan kesempatan menjadi Justice Collaborator,” kata dia. Agus mengatakan KPK saat ini memang masih membutuhkan informasi seluas-luasnya untuk mengetahui siapa saja yang terlibat dalam kasus suap mutasi jabatan di lingkungan pemerintahan kabupaten itu. “Mudah-mudahan nanti kami bisa mendapatkan data lebih banyak,” ucapnya, berharap. Sebelumnya KPK menetapkan Sri Hartini sebagai tersangka dugaan penerimaan suap setelah Operasi Tangkap Tangan (OTT) pada 30 Desember 2016 di Klaten dengan barang bukti uang senilai Rp 2,08 miliar dan 5.700 dolar AS serta 2.035 dolar Singapura dan buku catatan mengenai sumber uang tersebut. #Antara

SALJU— Warga Uni Emirat Arab menikmati salju yang turun di wilayah tersebut. Salju sebenarnya hal langka di Negara itu. Detikcom

SALJU LANGKA TURUN DI UNI EMIRAT ARAB

Suhu Tiba-tiba Minus 5 Derajat Celcius Hujan salju langka turun di wilayah Uni Emirat Arab saat suhu udara mencapai minus 5 derajat Celcius. Warga setempat sibuk menikmati salju yang jarang mereka dapati.

S

ejumlah warga tampak asyik bermain salju di puncak tertinggi di Uni Emirat Arab, Jabal Jais. Wajar saja mereka melakukan itu, karena salju sebenarnya adalah fenomena yang sangat langka. Dilaporkan Pusat Meteorologi dan Seismologi Nasional (NCMS), seperti dilansir CNN, Selasa (7/2), wilayah dengan suhu udara yang biasanya hangat dan cenderung gersang, tiba-tiba mengalami suhu

udara minus 5 derajat Celcius pada Jumat (3/2) malam waktu setempat. Akibatnya, salju tebal yang langka menyelimuti puncak Jebel Jais, yang terletak dekat perbatasan Oman. Warga setempat tidak takut menghadapi cuaca dingin, meskipun mereka tidak terbiasa. Banyak warga Uni Emirat Arab yang sengaja mendatangi kawasan gunung itu dan menghabiskan waktu bermain salju. Mulai dari membuat manusia salju, bermain perang salju hingga berlomba paling cepat meluncur di atas salju atau tobogganing. Sementara wilayah Ras alKhaimah pernah dilanda salju beberapa tahun berturut-turut, hujan salju tebal di pegunungan Jebel Jais tergolong tidak biasa.

“Cukup ramai (di pegunungan) karena kami tidak biasanya merasakan salju di UAE (Uni Emirat Arab), jadi orangorang dari berbagai emirat datang untuk melihat salju,” tutur seorang fotografer setempat, Yousef Bin Shakar Alzaabi. Menurut data NCMS, suhu udara minimum di wilayah Uni Emirat Arab sejak tahun 2003 hanya mencapai 13,3 derajat Celcius. Meskipun banyak warga Uni Emirat Arab menyambut salju, namun penyelenggara kompetisi bersepeda Tour of Dubai terpaksa membatalkan acaranya karena angin kencang yang membahayakan para pesepeda. Angin kencang ini juga merobohkan sebuah crane, yang menimpa beberapa mobil dan memicu kebakaran. #Detik


uuwww.joglosemar.co

13

rabu, 8 FEBRUARI 2017

Kontroversi Penundaan Pertandingan Real Madrid

Februari Melelahkan

Zinedine Zidane Reuters | Miguel Vidal

in untuk Masalah la lah peMadrid ada jadwal numpukan mereka yang akan alami

MADRID—Manajemen Real Madrid murka karena pertandingan melawan Celta Vigo dalam lanjutan LaLiga di Estadio Balaidos, Senin (6/2) dini hari WIB ditunda. Akibat penundaan ini, Real Madrid harus menjalani pa-

datnya pertandingan di bulan Februari. Sejatinya laga Celta kontra Madrid akan dihelat di Stadion Balaidos, Senin (6/2) dinihari WIB.

Gianluigi Donnarumma

4 Berlanjut ke Hal 15 Kol 1

Reuters | Alberto Lingria Bologna (4-3-3)

Manajer: Roberto Donadoni

Mengejar Target Realistis MILAN—Lolos ke kompetisi Eropa musim depan masih jadi target AC Milan. Tapi untuk saat ini Rossoneri diminta bangkit dan memperbaiki performanya yang kurang oke. Milan kalah 0-1 dari Sampdoria

pada laga Serie A di San Siro, Minggu (5/2/2017) malam WIB kemarin. Itu adalah kekalahan keempat Milan secara beruntun di seluruh kompetisi.

Krafth

Dzemaili

Maietta Da Costa

Pulgar

Kamis (9/2), pukul 02.45 WIB

Krejci

Deulofeu

Bacca

Destro

AC Milan(4-3-3)

Manajer: Vincenzo Montella

Pasalic

Romagnoli Locatelli

Oikonomou

4 Berlanjut ke Hal 15 Kol 1

Donnarumma Paletta

Nagy

Torosidis

Vangioni

Suso

Rizzo

Kucka Abate

Jalan Masih Panjang TURIN—Juventus kini sudah menjauh dari para pesaingnya di klasemen Liga Italia. Kendati begitu, mereka diingatkan jalan untuk memenangi scudetto

masih panjang. Juve sudah mengumpulkan sebanyak 54 poin di klasemen Liga Italia. Bianconeri sudah unggul enam poin dari Napoli yang ada di posisi dua, dan tujuh poin dari AS Roma yang ada di posisi tiga. Selisih angka

itu bisa menjauh karena Juve baru bermain 22 kali di Liga Italia. Sementara itu, Partenopei dan Giallorossi sekali bermain lebih banyak.

4 Berlanjut ke Hal 15 Kol 5

Miralem Pjanic Reuters | Giorgio Perottino

Antonio Conte tal

Lis

Reuters | John Sibley

Dari Buruk Rupa jadi Angsa Jelita LONDON - Antonio Conte berhasil membawa Chelsea konsisten di puncak klasemen Premier League. Padahal, tak sedikit yang meragukan kalau Conte mampu mengubah The Blues sebagai itik buruk rupa menjadi seekor angsa. Chelsea memperlebar peluang menjadi juara liga usai mengalahkan

Arsenal 3-1 pada pekan 24. Kemenangan itu sekaligus membuat Chelsea seolah berlari sendirian dengan jarak sembilan poin dari pesaing terdekat, Tottenham Hotspur.

4 Berlanjut ke Hal 15 Kol 1

Ilary Blasi

Bocoran Masa Depan Suami

I

lary Blasi memberikan in- dalam sebuah program acadikasi bahwa suaminya, ra Che tempo che fa. Wanita Francesco Totti, akan se- 35 tahun tersebut mendapat gera pensiun. Pernyataan itu pertanyaan seputar pertiterlontar dalam sebuah acara kaiannya dengan pelatih AS Roma, Luciano Spalletti. talk show. Ilary belum lama ini diwawancarai oleh Fabio Fazio 4 Berlanjut ke Hal 15 Kol 5


Sport

14

www.joglosemar.co

RABU, 8 FEBRUARI 2017

Timnas U-22 Jajaki Uji Coba lawan Korsel JAKARTA—Tim Nasional (Timnas) U-22 Indonesia yang akan berlaga di SEA Games 2017 Malaysia direncanakan menjajal kekuatan tim Korea Selatan dan Jepang dalam laga uji coba sekitar Juni 2017. “Setelah pemusatan latihan di Spanyol, masih perlu ada pematangan kualitas tim. Usulan pelatih Luis Milla adalah negara Asia yang kualitasnya di atas Indonesia,” ujar Sekretaris Jenderal PSSI Ade Wellington di Kantor PSSI, Jakarta, Selasa (7/2). Menurut Ade, Korea Selatan sudah mengetahui rencana itu dan akan memastikan kesiapan tim nasional usia mudanya pasca-Piala Dunia U-20 yang diselenggarakan di Negeri Ginseng tersebut. Piala Dunia U-20 itu sendiri berlangsung pada 20 Mei hingga 11 Juni 2017. Tim nasional Indonesia U-22 sendiri dijadwalkan berangkat ke Spanyol pada bulan Mei 2017 dalam rangka pemusatan latihan selama sebulan. Di sana, PSSI diproyeksikan bertanding menghadapi beberapa tim U-21 milik klub La Liga Spanyol. Sebelum berangkat ke Negeri Matador, tim nasional terlebih dahulu menjalani pemusatan latihan jangka menengah di Lippo Karawaci, Tangerang, Banten, mulai bulan Maret 2017. Seluruh kegiatan tim nasional U-22 akan dipimpin oleh Luis Milla, pelatih asal Spanyol yang baru tiba di Indonesia pada Rabu (8/2) atau terlambat sehari dari yang direncanakan sebelumnya. Milla datang ke Tanah Air beserta dua asisten pelatih yang nantinya juga akan dibantu asisten dari Indonesia, Bima Sakti. “Milla langsung bekerja sejak dia tiba. Nantinya dalam waktu sekitar dua bulan setelah dia di Indonesia, tim nasional akan terbentuk,” kata Ketua Umum PSSI Edy Rahmayadi. PSSI sendiri menyatakan, demi menemukan pemain, Milla akan melakukan pemantauan bakat di Piala Presiden 2017, terutama di Malang dan di Gianyar. Dua stadion tersebut dipilih karena dari 40-50 nama pemain potensial bermain di klub yang berlaga di Malang dan Gianyar. # Antara

Antara | Nyoman Budhiana

BOLA—Pesepak bola Barito Putera David Laly berebut bola dengan pemain Pusamania Borneo Muhammad Satriatama dalam pertandingan Piala Presiden 2017 di Gianyar, Selasa (7/2). Pertandingan berakhir 0-0.

400 Perenang akan Unjuk Gigi di Ajang Krapta SOLO—Pengkot Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PRSI) Kota Solo bakal menurunkan lima klub renang, untuk berlaga di ajang Kejuaraan Renang Antar Perkumpulan Taruna (Krapta) yang berlangsung di kolam renang Tirtomoyo, pada Jumat-Minggu (10-12/2) mendatang. Ajang ini merebutkan Piala Kapolda Jawa Tengah. Lima klub tersebut, yaitu Tirtadarma, Bintang Timur, Almagary, Pasific Solo, dan PSDG. “Total ada sebanyak 400 perenang dari 40 klub yang ada di Indonesia siap ambil bagian. Kalau dari Solo sendiri, total ada 100 perenang,” jelas Ketua Panitia Kegiatan, Devi Rahyuanto saat mengadakan jumpa pers dengan wartawan, Selasa (7/2). Ajang yang dilangsungkan sebagai salah satu sarana pembibitan perenang ini, akan diperlombakan KU 2 (13 sampai 15 tahun), KU 3 (11 sampai 12 tahun), KU 4 (9 sampai11 tahun) dan KU 2 (7-8 tahun). Selain itu ada empat nomor, yakni 50 meter, 100 meter, 200 meter dan estafef 4x100 meter. Ia melihat, persaingan di ajang ini sangat ketat. Karena perenang yang berada di peringkat 1 sampai 5 di masingmasing klubnya, tidak boleh ikut serta. “Jadi persaingannya sengit, kalau peta kekuatannya seperti apa, kita bisa tahu tahun depan. Rencanannya ini akan mejadi agenda tahunan kami,” terang Devi. Meski begitu, ia menilai kekuatan klub asal Bali tetap menjadi warning bagi klub lainnya. Pasalnya, di Bali pembibitan perenang sangat konsisten, berbeda dengan daerah lainnya. “Sampai saat ini rencananya Pak Kapolda Jateng (Irjen Pol Condro Kirono) akan datang dan membuka langsung kegiatan ini,” katanya. #Raditya Erwiyanto

Joglosemar | Insan Dipo Ferdias

LATIHAN RUTIN—Pemain Persis Solo tengah mengikuti latihan rutin di Lapangan Lanud Adi Soemarmo, Colomadu, Senin (7/2).

Hari Ini, Pengumuman Pemain Lolos Seleksi

Persis Langsung Nego Pemain SOLO—Manajemen Persis Solo segera mengumumkan hasil tes fisik dan kesehatan para pemain yang lolos seleksi. Sebenarnya manajemen ingin mengumumkan pada Selasa (7/2), namun karena masih harus dilakukan beberapa peninjauan akhirnya hasil tes tersebut akan dimumkan pada Rabu (8/2). Manajer Persis Solo, Hari Purnomo mengatakan, setelah hasil tes keluar, Rabu (8/2) sore pihaknya langsung melakukan negosiasi dan penandatangan kontrak terhadap pemain yang lolos tes.

“Keinginan kami hari ini (kemarin-red), namun setelah kami komunikasi dengan tim dokter, mereka baru bisa memberikan hasil besok (hari ini). Ya kalau pemain yang tidak lolos tes terpaksa kita coret, ini sudah menjadi kesepakatan kita sejak awal,” jelasnya kepada Joglosemar. Hari menambahkan, negosiasi dan penandatanganan kontrak akan dilakukan secara tertutup di kediaman pribadi pemilik Syahdana Properti Nusantara (SPN), Sigit Haryo Wibisono yang berada di kawasan Pasar Kliwon.

Yang jelas proses negosiasi dan pendatanganan kontrak kami targetkan selesai pada Kamis (9/2), semoga saja tidak ada yang alot.” Hari Purnomo Manajer Persis Solo

“Untuk negosiasi pemain kami lakukan tertutup, namun

untuk penandatangan kontrak, silakan jika teman-teman media mau meliputnya. Yang jelas proses negosiasi dan pendatanganan kontrak kami targetkan selesai pada Kamis (9/2), semoga saja tidak ada yang alot,” imbuhnya. Selain itu, ia juga meminta kepada pemain untuk segera menyerahkan kelengkapan data. Pasalnya, hingga Selasa (7/2) pukul 15.30 WIB, masih ada sebanyak delapan pemain yang belum menyerahkannya. “Kami tunggu sampai malam ini (kemarin malam). Ini kami gunakan untuk melihat

kembali usia pemain. Kami tidak mau, saat pendaftaran pemain nanti ada masalah terkait umur pemain,” terangnya. Selain itu manajemen memastikan jika tim berjuluk Laskar Sambernyawa ini akan kedatangan satu pemain lagi. Pemain tersebut berposisi sebagai penjaga gawang dan pernah merumput bersama Persiwa Wamena. “Seharusnya dia sudah datang hari ini, namun karena ada kendala, kemungkinan besok dia sudah tiba di Solo. Kita tunggu saja,” harapnya. # Raditya Erwiyanto

Peringatan HUT ke-17 PasoepaƟ

Pasoepati Gelar Ziarah ke Makam Joko Prayitno SOLO—Rangkaian peringatan HUT ke-17 Pasoepati pada Kamis (9/2) besok bakal diawali dengan kegiatan ziarah ke makam almarhum Joko Prayitno yang menjadi korban, dalam insiden kericuhan di Stadion Manahan pada tahun 2014 lalu. “Kemarin kita sudah kijing makam almarhum. Ini bentuk penghormatan kami kepada beliau. Kami juga perihatin, kenapa sampai saat ini perkembangan kasusnya tidak ada,” jelas Wakil Presiden Pasoepati, Ginda Feractriawan kepada Joglosemar, Selasa (7/2). Setelah itu, malam harinya akan dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng dan

doa bersama di kediaman salah satu pendiri Pasoepati. Dalam kegiatan doa bersama dan tumpengan tersebut, diharapkan Pasoepati dan Persis Solo semakin solid. Terutama mendoakan agar tim kebangaan wong Solo ini bisa berlaga di kasta tertinggi sepak bola tanah air musim depan. “Selain itu, kita juga akan menggelar pameran foto di Balai Soedjatmoko, tentang perjalanan Pasoepati selama 17 tahun ini, untuk waktunya kapan memang belum fix, namun yang jelas pada bulan Februari ini,” katanya. Sedangkan puncak kegiatan, akan berlangsung pada Minggu (19/2) dengan meng-

adakan konser musik kebersamaan di kawasan benteng Vastenburg. Dalam konser tersebut, selain diisi oleh beberapa band Pasoepati juga diisi oleh beberapa band lainnya. “Minggu malamnya, kita akan kenalkan semua pemain yang sudah di kontrak manajemen. Makanya kita akan komunikasi dahulu dengan manajemen. Tapi itu bukan launching pemain Persis lho ya,” katanya. Sebelumnya, rangkaian HUT Pasoepati pada 26 Januari lalu, juga digelar pertandingan perang bintang antara Persis Solo All Star dan Persis Solo Legend di Stadion Sriwedari. #Raditya Erwiyanto

Persebi Boyolali

Seleksi Perdana Diserbu 125 Pemain BOYOLALI—Persebi Boyolali bergerak cepat menyiapkan tim menuju Liga 3 atau Liga Nusantara (Linus) 2017 yang sedianya dimulai 9 April mendatang. Ada 125 pemain yang sudah ikut seleksi di Stadion Pandan Arang Boyolali, Selasa (7/2) pagi. Para pemain bukan hanya datang dari eks karesidenan Surakarta saja. Ternyata, ada juga pemain yang berasal dari Semarang, Jepara, Pati, Purwodadi, Jogja hingga Surabaya. Seleksi dikhususkan untuk pemain berusia dibawah 23 tahun atau maksimal kelahiran tahun 1994.

“Jujur tidak menyangka yang datang sebanyak ini. Utamanya pemain yang datang dari luar karesidenan. Ini jadi keuntungan tersendiri. Kami punya banyak pilihan untuk menentukan kerangka tim musim ini,” terang Pelatih Persebi, Ahmad Arif kepada Joglosemar, Selasa (7/2) siang. Dari ratusan pemain tersebut, Persebi hanya mempertahankan 50 pelamar saja. Seleksi terbuka rencananya akan berakhir Kamis (9/2) esok. Arif berharap bisa mendapatkan 25 pemain yang layak membela Persebi.

“Target awal bisa mendapatkan 15 pemain untuk kerangka tim. Nanti sisanya kami pakai sistem seleksi berjalan,” tambah mantan pemain Arseto dan Persis Solo ini. Terkait regulasi maupun jadwal kompetisi Liga 3, Arif belum mengetahui secara pasti. Dia hanya fokus mencari pemain dibawah usai 23 tahun. Patokan Persebi pun kompetisi sudah dimulai 9 April. “Biasanya jadwal kompetisi ada perubahan. Tapi patokan kami tetap tanggal 9 April kompetisi dimulai,” jelasnya. # Nofik Lukman Hakim

Antara | Nyoman Budhiana

DAUD YORDAN—Petinju Daud Yordan (tengah) mendapat arahan dari pelatihnya saat latihan di Kuta, Bali, Rabu (6/1).

Daud Naik Ring Lawan Petinju Filipina JAKARTA—Petinju andalan Indonesia, Daud Yordan dijadwalkan kembali naik ring untuk menghadapi petinju asal Filipina di Singapura pada 25 Maret mendatang. “IRencananya lawan memang dari Filipina. Untuk namanya belum bisa kami umumkan saat ini,” kata sang promotor pertandingan Raja Sapta Oktohari, Selasa (7/2) . Menurut dia, pada pertandingan ini Daud Yordan tidak akan bertanding dalam 12 ronde seperti yang selama ini dilakukan, namun hanya delapan ronde saja. Hal tersebut terjadi karena petinju yang akrab dipanggil Cino itu lama tidak bertanding. Cino yang juga juara tinju kelas ringan (61,2 kg) WBO Asia Pacifik ini terakhir naik ring saat menghadapi petinju asal Argentina, Cristian Rafael Coria di Uruguay, 4 Juni 2016 lalu dalam perebutan gelar WBA Internasional kelas ringan. “Proses saat ini sedang ber-

jalan termasuk komunikasi dengan pihak televisi yang bakal menyiapkan secara langsung pertandingannya nanti,” kata promotor dari Mahkota Promotion itu. Dengan mampu merebut gelar WBA internasional, Daud Yordan memang berpeluang untuk menantang juara dunia karena berada diperingkat pertama. Bahkan ada informasi juara dunia kelas ringan WBO Terry Flanagan juga mengajukan tantangan. “Memang benar tawaran itu ada. Tapi waktunya sangat pendek. Jadi harus ada persiapan. Ini kejuaraan dunia lho!,” kata pria yang juga menjadi Ketua Umum Pengurus Besar Ikatan Sepeda Sport Indonesia (PB ISSI) itu. Okto mengaku setelah melakukan pertandingan antara, pihaknya juga sudah menyiapkan jadwal selanjutnya atau yang disebut dengan pertandingan sesungguhnya untuk Daud Yordan. #Antara


Sport

www.joglosemar.co

rabu, 8 FEBRUARI 2017

15 WARSAWA—Striker Bayern Munich, Robert Lewandowski, dinobatkan sebagai pemain terbaik Polandia 2016. Sukses itu menjadi koleksi keenamnya secara beruntun. Lewandowski mendapatkan predikat itu setelah menyingkirkan para pesaing. Selain Lewandowski, nomine pemain terbaik Polandia diisi oleh Kamil Glik, Grzegorz Krychowiak, Arkadiusz Milik dan Michal Pazdan. “Saya sangat senang bisa memenangi penghargaan sebagai pemain terbaik tahun ini. Penghargaan ini sangat berarti buat saya dan sungguh ini apresia-

Reuters | Andrew Yates

Romelu Lukaku

Reuters | Carl Recine

Zlatan Ibrahimovic

Diego Costa

Reuters | Andrew Couldridge

Terbaik Enam Kali Berurutan si yang sangat berharga,” kata Leandowski seperti dikutip Soccerway. Penghargaan itu jatuh kepada Lewandowski setelah dinilai memberikan kontribusi besar terhadap sukses Bayern menjadi juara Bundesliga. Lewandowski sekaligus menjadi topskorer di liga musim 2016/2017 dengan koleksi 30 gol. Predikat pemain terbaik 2016 itu menambah panjang koleksi Lewandowski. Dia sudah mengoleksi gelar itu mulai 2011, 2012, 2013, 2014, dan 2015. # Detik

Panasnya Persaingan Sepatu Emas

P

ersaingan menuju gelar juara Premier League boleh saja mengerucut ke satu klub. Tapi di persaingan individual untuk perebutan sepatu emas sebagai pencetak gol terbanyak, kompetisinya berlangsung ketat. Chelsea sejauh ini menjadi nama terkuat dalam persaingan gelar liga. Anak-anak London Barat sudah unggul sembilan poin dari Tottenham Hotspur yang menempati posisi dua sementara. Dengan lajunya yang amat stabil, plus selisih yang lebar dengan para rival, sulit untuk tidak memfavoritkan The Blues menjadi juara musim ini. Namun setidaknya Inggris punya persaingan penyerang tertajam yang ketat. Sejauh ini setidaknya ada

Setidaknya ada enam nama yang sedang bertarung sengit enam nama yang sedang bertarung sengit, bahkan bisa berkembang jumlahnya. Enam pemain teratas dalam daftar pencetak gol adalah Romelu Lukaku, Diego Costa, Zlatan Ibrahimovic, Alexis Sanchez, Jermain Defoe, dan Harry Kane. Lukaku sementara memimpin dengan 16 gol. Costa, Ibrahimovic, dan Sanchez menguntit dengan 15 gol. Sementara Defoe dan Kane punya 14 gol. Nama lain yang masih mungkin masuk ke persaingan ini adalah Sergio Aguero dan Dele Alli yang masing-masing sudah bikin 11 gol, serta Eden Hazard yang mence-

tak 10 gol. Jika dilihat secara mendetail, ada potensi persaingan bisa mengerucut ke Lukaku, Kane, dan Costa. Sebab ketiganya sejauh ini menunjukkan statistik yang mengesankan. Ketiganya punya rata-rata menit per gol dan persentase sepakan tepat target terbaik. BBC mencatat Kane mencetak satu gol per 116 menit, Lukaku bikin satu gol per 125 menit, sementara Costa satu gol per 130 menit. Sebenarnya ada nama Aguero yang punya rataan satu gol per 122 menit. Namun belakangan pemain Manchester City itu ditepikan dan digantikan Gabriel Jesus, membuat kansnya bersaing ke depannya lebih tipis. Lukaku sejauh ini paling akurat dalam urusan melepaskan se-

pakan, dengan 64 persen dari 50 tembakannya tepat target. Kane menyusul dengan 61 persen dari 46 percobaan mengarah ke gawang, kemudian Costa punya 60 persen dari 52 sepakan tepat sasaran. Everton sendiri bertekad memberikan dukungan terbaik ke Lukaku. Sebab mereka juga butuh gol-gol dari penyerang internasional Belgia itu untuk memburu satu tiket kompetisi Eropa. “Romelu menunjukkan bahwa dia adalah salah satu penyelesai peluang terbaik di sepakbola. Mencetak gol adalah salah satu kualitas terbesarnya. Kami perlu mendukungnya, menciptakan kesempatan,” kata manajer Everton Ronald Koeman seperti dikutip Standard. # Detik

Robert Lewandowski Dailymail

DAFTAR TOP SKORER SEMENTARA Pemain

Gol

Menit per gol

Menit per gol

Lukaku Costa Ibrahimovic Sanchez Kane Defoe Aguero

16 15 15 15 14 14 11

125 130 138 137 116 154 122

2.007 1.947 2.070 2.056 1.629 2.152 1.340

Jumlah tembakan 50 52 70 59 46 37 57

Persentase tepat target 64% 60% 57% 56% 61% 59% 56% Sumber: BBC

Februari Melelahkan........................................................................................................................................................................................sambungan dari Hal 13 Namun laga itu akhirnya dibatalkan terkait kondisi cuaca yang tak menentu di kota Vigo. Pasalnya stadion yang harusnya menghelat laga itu rusak dihantam badai yang menyerang daerah Galicia dalam beberapa hari belakangan. Tak cuma laga Celta vs Madrid, tapi juga Deportivo La Coruna kontra Real Betis dibatalkan. Madrid sendiri awalnya tetap bersikeras agar laga tetap digelar, baik itu di stadion lain maupun tetap bermain di Balaidos tanpa penonton. Pasalnya pengunduran laga hanya akan menambah padat jadwal Madrid ke depannya. Hal ini lantas membuat Madrid dikritik habis Walikota Vigo Abel Caballero karena dianggap mengabaikan sisi keselamatan dan hanya mengutamakan kepentingan klub. Madrid

pun lantas dibuat kecewa dengan pernyataan Caballero tersebut. “Real Madrid kecewa atas komentar yang seharusnya tidak dikeluarkan walikota Vigo, Abel Caballero, yang mana dikatakan bahwa klub tidak mengikuti aturan keselamatan dan meminta laga Celta Vigo vs Real Madrid tetap berjalan. Mereka salah total, karena Real Madrid saat itu tidak mempertanyakan sama sekali keamanan stadion Balaidos ,” demikian pernyataan resmi Madrid Dalam pernyataan itu Real Madrid menjelaskan duduk persoalannya. Manajemen sudah mempelajari kemungkinan laga akan ditunda sekitar 30 jam lebih sebelum kick-off. Lantas klub mengajukan tiga alternatif kepada otoritas liga yakni bermain tanpa penonton, peluang bermain di stadion terdekat hingga kemungkinan stadion bisa dibetulkan.

“Proposal itu kami buat demi menghindari penundaan pertandingan yang dapat berakibat negatif kepada empat kompetisi, efek yang akan ditimpulkan bakal merugikan mereka, lalu kehilangan uang hak siar dari seluruh dunia, yang bakal berpengaruh pada lelang hak penyiaran ke depannya, “ lanjut pernyataan itu. Dengan penundaan laga ini Madrid terhitunga tidak akan menjalani pertandingan resmi selama 12 hari. Zinedine Zidane, memutuskan mengatasi situasi dengan memanggil pemain-pemain remaja El Real untuk menjalani pertandingan di Valdebebas. Masalah lain untuk Madrid adalah penumpukan jadwal yang akan mereka alami ke depannya. Konspirasi? Periode pertengahan

Feb-

ruari hingga Maret 2017 akan menjadi sangat melelahkan bagi Cristiano Ronaldo dan kawankawan. Mereka harus melakoni delapan pertandingan dalam kurun waktu 25 hari, termasuk pertandingan 16 besar Liga Champions melawan Napoli. Sementara pertandingan tunda lawan Valnecia dijadwalkan pada 22 Februari besok. Sejak musim 1928/1929 hingga kini, total sudah 40 kali Madrid harus mengalami pertandingan tunda, termasuk melawam Valencia dan Celta nanti. Beruntungnya, catatan statistik sejak 2007 silam, Los Blancos memiliki bekal positif. Melansir Viva, ada empat pertandingan tunda sejak kurun waktu tersebut yang sukses dimenangi oleh Madrid. Terakhir mereka menjamu Sevilla di Estadio Santiago Bernabeu pada musim

Mengejar Target........................................................................................................sambungan dari Hal 13 Jika ditotal maka Milan sudah puasa kemenangan dalam lima laga terakhirnya termasuk disingkirkan Juventus di perempatfinal Coppa Italia, kompetisi yang musim lalu ditembus hingga final itu. Wajar saja tekanan kini makin mengarah kepada Vincenzo Montella selaku pelatih. Pasalnya Milan menargetkan untuk lolos ke kompetisi Eropa musim depan setelah dua musim terakhir

absen. Meski punya misi berat untuk membangkitkan Milan, Montella sendiri tak kehilangan semangat dan tetap yakin untuk bisa lolos ke kompetisi. Tapi untuk saat ini fokus utama adalah memperbaiki performa tim lebih dulu. “Saya tidak punya target khusus saat ini. Saya harus berpikir soal target khusus, yang mana membuat gaya bermain dan bukan formasi. Itulah mengapa

saya dikontrak Milan, itulah yang sedang saya coba dan membuat keajaiban seperti di Doha serta meroketkan pemain muda,” ujar Montella soal Milan yang makin menjauh dari zona Eropa. Milan saat ini ada di posisi kedelapan klasemen dengan 37 poin dari 22 laga, selisih 10 poin dari AS Roma di posisi ketiga. Laga selanjutnya adalah menghadapi Bologna pada Kamis (9/2) di Stadion Rennato Dall’Ara.

“Saya yakin kami masih bisa meraih target kami. Ini saatnya untuk setiap orang menunjukkan - termasuk kami - kebanggaan bermain untuk Milan dan menjadi pelatih, untuk saat ini dan masa depan. Sepakbola bukan olahraga pasti, dan angka-angka yang ada tidak selalu menceritakan yang sebenarnya. Tim yang bermain baik tidak selalu menang,” tutup Montella. # Detik

Dari Buruk Rupa.......................................................................................................sambungan dari Hal 13 Padahal jika menilik hasil akhir musim lalu, Chelsea sempat diprediksi sulit bangkit. Apalagi mereka tak membuat banyak perubahan dalam skuat. Di pekan-pekan awal pun Conte tak langsung bisa membuat Chelsea cemerlang. Laju The Blues sempat naik turun. Conte mengakui situasi itu. Bahkan, menurut dia, tak sedikit yang meragukan laju Chelsea bersamanya. “Saya yakin saja dengan apa yang saya lakukan. Kami menang dalam tiga pertandingan pertama, tapi saya tidak menyukai cara bermain tim. Itu menjadi masa yang sulit namun tidak

sampai level dramatis,” kata Conte seperti dikutip Sky Sport. Dijelaskannya, jika melihat komposisi pemain antara musim ini dengan musim lalu, Cheslea yang diperkuat pemain yang kurang lebih sama dengan musim lalu. Oleh sebab itu lah, tak sedikit yang menyangsikan Antonio Conte bisa langsung mengubah itik buruk rupa menjadi seekor angsa. Tetapi kenyataan berkata lain, The Blues menemukan keseimbangan. “Itulah kenapa saya sangat ketat dalam semua hal dan tak pernah memberikan kompromi. Meskipun faktanya, ada beberapa pelatih yang ketika tiba di

sebuah tim baru akan berkompromi untuk menyeimbangkan antara yang lama dan baru. Tapi saya bukan tipe manajer seperti itu. Saya tak pernah menerima kompromi,” tutur dia. Selain memiliki tipe sebagai pelatih yang tidak menerima kompromi, pelatih kelahiran Lecce, Italia ini juga tak pernah sungkan memperlihatkan temperamen. Bahkan ada yang jadi “korban langganan” ia marahmarahi. Terkait temperamen itulah Conte tak jarang terlihat begitu heboh bersuka cita merayakan gol timnya, atau sebaliknya kesal bukan kepalang ketika melihat

para pemainnya tampil tak sesuai keinginan. Conte juga menuturkan bahwa dalam suasana hati seperti itu, siapa saja bisa jadi sasaran kekesalannya. Termasuk Costa yang pemain bintangnya di lini depan. “Di saat-saat seperti itu segala kesopanan bisa hilang dan saya menjadi orang yang siap melumat siapa pun: yang terpenting adalah kemenangan. Tapi itu dikarenakan pada akhirnya kami semua samasama mengejar target yang sama dan kami kompak dalam melakukannya,” sebut Conte dilansir Sky Sport Italia. # Detik

2014/2015 dan sukses memetik kemenangan dengan skor 2-1. Meski punya rekor bagus dalam beberapa musim terakhir, namun banyak pihak yang menganggap penundaan ini bakal merugikan Madrid secara psikologis. Di saat mereka sedang dalam tren positif, insiden ini bisa saja membuat semuanya buyar. Marca menyinggung soal konspirasi menjegal Madrid menuju gelar juara LaLiga musim ini. Mereka menemukan sebuah fakta dari regulasi yang ada, yakni setiap tim yang tidak bisa menjalankan tugas sebagai tuan rumah mesti mampu mencari lokasi alternatif.

Pertandingan tunda baru bisa dilakukan jika dilakukan permohonan 15 hari sebelum waktu yang ditetapkan. Akan tetapi, sikap yang dimunculkan operator justru berlawanan. Perusahaan yang dipimpin Javier Tebas tersebut dengan mudah memaklumi dan mengiyakan permintaan Celta. Penundaan pertandingan kali ini membuat penggawa Los Blancos kembali mendapat tekanan. Setidaknya ketika menjalani dua kali pertandingan ke kandang Valencia dan Celta, mereka mampu memenangi pertandingan sehingga jarak dengan pesaing kembali terjaga. # Detik | Cisilia Perwita S

Jalan Masih........................sambungan dari Hal 13 Penggawa Juve, Miralem Pjanic, bilang bahwa The Old Lady tak boleh lengah di laga sisa di ajang Liga Italia. Dia mengingatkan bahwa perjuangan untuk menjadi juara masih panjang. “Sekarang kami ada di babak paling penting di musim ini, dan kami harus siap, cuma ada sedikit ruang untuk kesalahan. Tim-tim di belakang kami tak mau menyerah dan kami hanya harus melaju. Masih ada jalan panjang di depan kami untuk memenangi scudetto, tapi kami di trek yang benar ,” kata Pjanic di Football Italia. Setelah mendapatkan momentum kemenangan lawan Inter Milan, Juventus akan meladeni Crotone pada Kamis (9/2) dini hari. Laga ini ini sejatinya dilaksanakan Desember kemarin. Namun karena keikutserta-

an Juventus di ajang Supercoppa Italia membuat laga ini baru bisa dilaksanakan pada tengah pekan ini. Kemenangan akan membawa Juventus untuk semakin memantapkan diri sebagai capolista. Jarak poin Nyonya Tua dengan rivalnya semakin melebar. Pertemuan kedua tim terakhir pada tahun 2006/2007 saat Juventus terdegradasi ke Serie B. Pada saat itu Juventus memenangkan dua pertandingan di musim tersebut dengan skor telak 0-3 dan 5-0. “Ada tantangan baru yang akan datang, laga melawan Crotone tak akan mudah karena itu data setelah kemenangan melawan Inter. Tapi, kami butuh tiga angka ini untuk menahan Napoli dan Roma,” imbuhnya. # Detik

Bocoran Masa Depan.......sambungan dari Hal 13 Pada Seprtember 2016 lalu, wanita yang juga berprofesi sebagai model itu sempat menyerang Spalletti secara verbal setelah suaminya jarang mendapat menit bermain. Ketika itu ia menganggap suaminya masih layak bermain sampai usia 70 tahun. Namun, pernyataan kemampuan dari pemain yang mendapat sebutan Pangeran Roma untuk bermain sampai 70 tahun itu secara tidak langsung seperti dianulir Ilary. Ia kini mengindikasikan Totti dalam waktu dekat

akan berhenti bermain. “Spalletti sudah memaafkan saya. Dulu saya hanya mengatakan pandangan saya atas nasib suami saya (Totti). Dulu saya mengatakan bahwa ia bisa bermain sampai 70 tahun, tapi sekarang saatnya untuk mengatakan cukup. Totti sudah 40 tahun,” ujar Ilary seperti dikutip Calcio News. Ilary juga menambahkan bahwa sempat ada pembicaraan agar Totti melanjutkan karier di luar Italia. Namun pada akhirnya keputusan itu tidak terjadi. # Detik


Sehat & Bugar

16

www.joglosemar.co

RABU, 8 FEBRUARI 2017

Anak-anak yang Rentan Miningitis

newstarget.com

Awas! Bakteri di Botol Minuman

M

www.choice.com.au

enjaga hidrasi atau kecukupan cairan memang penting bagi kesehatan. Namun jangan lupa untuk selalu membersihkan botol minum kalau tidak ingin benda tersebut jadi sarang bakteri. Sebuah penelitian tahun 2016 membuktikan bahwa botol minum, seperti halnya sikat gigi dan dudukan toilet, termasuk dalam bendabenda yang rawan jadi sarang bakteri. Pemeriksaan sampel botol minum yang tidak dicuci selama sepekan menunjukkan ada sekitar 300.000 koloni bakteri di setiap centimeter persegi. Sebagai pembanding, penelitian ini menyebut bahwa mainan untuk hewan peliharaan hanya dihuni oleh 3.000 koloni bakteri pada luas area yang sama. Penelitian lain di Kanada yang dilakukan tahun 2002 menunjukkan 2 dari 3 botol minum anak sekolah yang jarang dicuci juga terkontaminasi oleh bakteri. Sumber kontaminasi tidak lain dari tangan anak-anak yang tidak selalu bersih ketika memegang botol tersebut. “Cara cuci tangan yang tidak cukup atau tidak tepat setelah ke kamar mandi bisa mendatangkan fecal coliform ke ruang kelas,” tulis sang peneliti seperti dikutip dari Huffingtonpost. Fecal coliform merupakan sebutan untuk kelompok bakteri yang juga ditemukan pada feses atau kotoran manusia. Terpapar bakteri ini dalam jumlah banyak bisa memicu gangguan pencernaan, misalnya diare. Namun tidak perlu panik, sebab sejumlah penelitian yang disebutkan di atas dilakukan pada botol-botol yang dipakai ulang tanpa dicuci terlebih dahulu. Beberapa penelitian bahkan belum dimuat dalam peer reviewed journal, sehingga valid atau tidaknya masih bisa diperdebatkan. Tapi pesannya cukup jelas, rajin-rajinlah mencuci botol minum jika tidak ingin sakit perut. # Detik

Stok Darah UUD PMI Kota Surakarta 7/2/2017 Pukul 08.00 WIB A 312 B 403 O 290 AB 24

Info : PMI Kota Surakarta (0271) 646505

drugcenter.com

M

eningitis adalah kondisi pembengkakan selaput otak karena infeksi. Penyebabnya bisa karena bakteri, virus, jamur, atau patogen-patogen lain. Pada anak, meningitis cukup berbahaya karena mortalitasnya tinggi mencapai 60 persen bila sebelumnya tak pernah mendapat vaksin. Menurut dr Darmadi Darmawan, SpA, dari RS Evasari, orang tua harus waspada terhadap gejala dan faktor risikonya sehingga bila ada kasus penanganan bisa dilakukan secepat mungkin. Untuk gejala awal tanda-tanda yang umum terjadi adalah demam tinggi, lemas, nafsu makan berkurang, hingga kejang. Sebagian besar kasus bermula karena infeksi di tempat lain yang menyebar dan pada anak menurut dr Darmadi biasanya berawal dari infeksi saluran napas. “Biasanya bakteri bikin infeksi dulu di tempat masuknya yang kita bilang point of entry. Terus dia ke aliran darah baru ke otak. Beberapa hari sampai beberapa Minggu tergantung dari kumannya,” kata dr Darmadi di RS Evasari, Rawasari, Jakarta Pusat, kemarin. Mengapa ada anak yang infeksinya bisa sembuh dan mengapa ada yang kemudian berkembang menjadi meningitis disebut oleh dr Darmadi dipengaruhi beberapa faktor. Pertama dari sisi anak sendiri yaitu kekebalan tubuhnya, kedua dari lingkungan, dan ketiga dari keganasan patogen yang menyerang. Pada anak yang imunnya terganggu karena kurang nutrisi, punya penyakit lain, atau lahir prematur maka tubuhnya berkesempatan lebih kecil untuk kuat melawan infeksi. Sedangkan pada faktor lingkungan bila seorang anak tinggal di lingkungan padat ditambah sanitasi yang buruk maka risiko terjadinya infeksi juga akan meningkat. “Faktor ketiga tergantung keganasan kumannya. Faktor patogen,” kata dr Darmadi. # Detik

Metode Cerclage

Mengenal Serviks Inkompeten

Mulut Rahim Lunak K Penyebab Keguguran

P

ada masa kehamilan, ada banyak hal mungkin yang terjadi. Bukan hanya perubahan proses tumbuh kembang janin, tapi juga proses perubahan yang terjadi pada tubuh ibu. Kadangkala ibu juga mengalami masalah lemahnya otot-otot pada mulut rahim. Jika tidak segera ditangani, kondisi ini tentu bisa menyebabkan masalah keguguran. Ya, masalah mulut rahim lunak, sangat mungkin dialami ibu hamil. Dalam bahasa medis, kondisi mulut rahim lunak dikenal dengan serviks inkompeten. Kondisi tersebut memungkinkan janin mengalami persalinan prematur. Untuk itu, diperlukan beberapa pencegahan sejak dini. “Saat memeriksakan diri ke dokter, riwayat keguguran atau kuret harus diberikan secara akurat. Karena beberapa riwayat tersebut memungkinkan terjadinya serviks inkompeten,” ujar spesialis Obgyn, dr. Ridwan Mahmuddin, SpOG, dilansir Viva. dr Ridwan menyebutkan beberapa penyebab yang memungkinkan terjadinya serviks inkompeten mencakup riwayat pembedahan di mulut rahim, multiparitas (banyak anak lahir normal), riwayat kuretasi dengan dilatasi

Saat ibu hamil memeriksakan diri ke dokter, riwayat keguguran atau kuret harus diberikan secara akurat. Karena beberapa riwayat tersebut memungkinkan terjadinya serviks inkompeten (pelebaran paksa mulut rahim) serta penyakit kerusakan kolagen sistemik. Karena itu, wanita harus waspada dengan beberapa penyebab tersebut. “Mereka yang rentan, seperti yang melahirkan banyak anak secara normal atau beberapa kali dikuret. Selain itu, mereka yang pernah konisasi pada kanker serviks stadium dini juga berpotensi sebabkan serviks inkompeten,” lanjut Ridwan. Tindakan langsung pada rahim tersebut, membuatnya rentan mengalami degradasi atau penghancuran kolagen di mulut rahim. Oleh karena itu, diharapkan agar para wanita terutama yang rentan, diminta rutin

memeriksa area intimnya. Mengingat, mulut rahim yang lunak, akan berakibat buruk pada janin karena terjadi degradasi atau penghancuran kolagen di serviks uteri (mulut rahim) yang belum waktunya. “Penghancuran kolagennya terjadi terlalu cepat sebelum kehamilan mencapai usia cukup bulan. Padahal, kolagen serviks itu salah satu komponen matriks ekstraseluler yang mempertahankan serviks tetap keras,” ujar dr. Ridwan Dampaknya, tentu bisa membuat janin lahir prematur atau bahkan keguguran karena rahim yang sudah tidak mampu menampung janin di dalamnya. “Sepanjang kehamilan hingga menjelang persalinan maka serviks harus kuat dan keras untuk menjaga pintu keluar terus tertutup. Sehingga janin tidak keluar sebelum waktunya,” jelasnya. Pada dasarnya, saat menjelang persalinan normal, serviks akan melunak dengan sendirinya. “Menjelang persalinan maka kolagen tersebut akan hancur sehingga serviks melunak dan mudah terjadi pembukaan serviks. Janin akhirnya lahir normal melalui serviks yang melunak pada waktu yang tepat,” kata dia. # Sofarudin

ondisi mulut rahim yang lunak, tentu membutuhkan penanganan yang tepat. Salah satunya dengan melakukan pengikatan pada area tersebut. Mengutip Viva, Mulut rahim lunak atau serviks inkompeten, berdampak pada persalinan prematur. Salah satu cara mencegah terjadinya prematur akibat serviks inkompeten, yaitu pengikatan mulut rahim. “Salah satu usaha untuk mencegah terjadi persalinan prematur jika terdiagnosis serviks inkompeten adalah Cerclage atau pengikatan mulut rahim. Hal ini dilakukan apabila janin masih hidup,” ujar spesialis Obgyn, dr. Ridwan. Namun, lanjut dia, pengikatan mulut rahim ini dapat dilakukan apabila ketuban masih utuh dan serviks masih dapat diperbaiki meski sudah terjadi penipisan. “Pengikatan mulut rahim diberikan pada serviks yang sudah mengalami degradasi. Penanganan tersebut diharapkan dapat menghindari robek,” imbuhnya. dr Ridwan menambahkan, pemilihan benang untuk mengikat serviks, turut memengaruhi kekuatan jahitan. Ridwan menuturkan, pilihan benang yang cenderung dipakai yaitu yang berbentuk pita. “Pilihan benangnya berbentuk pita karena berbentuk lebar. Kalau berbentuk pita (lebar) diharapkan tidak merobek mulut rahim yang mulai melunak tadi,” kata dia. # Sofarudin

Kaitan Mi Instan dan Kanker

G Telat Haid Tapi Tidak Hamil

S

aat telat haid tapi testpack negatif, bukan berarti lantas Anda ‘aman’ lho. Hasil ini baiknya tetap dikonsultasikan ke dokter untuk dicari tahu apakah Anda hamil tapi belum terdeteksi, atau ada gangguan sehingga haid jadi datang terlambat. Seperti diketahui, pemeriksaan kehamilan dengan testpack umumnya memiliki batas ‘pembacaan’ kadar HcG, sehingga bisa saja keliru. Kadar HcG sendiri semakin meningkat seiring perkembangan janin, misalnya pada kehamilan minggu ketiga, biasanya kadar HcG masih kurang dari 5 mIU/ml, sehingga sulit dideteksi oleh testpack melalui urine. Pada fase tersebut, hasil testpack biasanya akan negatif padahal mungkin Anda sebenarnya sudah hamil. Hanya saja, kadar HcG yang ada di urine masih terlalu rendah untuk ‘dibaca’ oleh testpack. “Hanya saja, bila testpack negatif namun Anda belum haid juga segera ke dokter untuk USG dan tes HcG darah

contentful.com

(sesuai indikasi). Sebab bila memang hamil maka harus dipastikan ada atau tidaknya kantong kehamilan,” tutur dr Erza. Jika memang ditemukan ada kantong kehamilan, dengan diperiksa ke dokter maka bisa dipastikan di mana letaknya. Ada kemungkinan kehamilan terjadi di luar rahim alias hamil ektopik. “Hamil di luar rahim dapat terdeteksi sejak awal bila kita waspada. Demikian juga bila kehamilan mengalami kegagalan pertumbuhan. Fenomena-fenomena itu dapat dideteksi dari awal bila Anda memeriksakan diri ke dokter,” pesan dr Erza. Sebaliknya, bila Anda tidak hamil, maka dengan memeriksakan diri ke dokter Anda dapat mencari tahu apa penyebab telat haid tersebut supaya mendapatkan penanganan yang baik sejak awal. “Masalah kesehatan wanita memang kompleks, namun akan menjadi sederhana bila kita waspada dan mau memeriksakan diri ke dokter,” imbuhnya. # Detik

aya hidup menjadi salah satu faktor risiko penyakit kanker. Apakah termasuk juga kebiasaan mengonsumsi makanan instan? “Benar, makanan instan bisa memicu kanker karena pengawetnya. Kalau nggak ada pengawetnya nggak apa-apa. Makanan instan bisa memicu kanker jika dikonsumsi berlebihan,” kata dr Rozaenah, MM dari RS Kanker Dharmais baru-baru ini. Oleh karena itu, dr Rozaenah menyarankan untuk mengurangi konsumsi makanan instan dan beralih mengonsumsi makanan buatan sendiri. “Sebaiknya sih konsumsi

makanan buatan sendiri ya. Tapi sebelum konsumsi sayur atau buah jangan lupa dicuci bersih juga untuk menghindari pestisidanya,” imbuh dr Rozaenah. Nah, contoh makanan instan yang kerap dikonsumsi masyarakat ialah mi instan dan makanan kaleng. Dilansir Boldsky, ketika dikonsumsi berlebihan, mi instan dapat menyebabkan masalah kesehatan seperti gangguan metabolisme. Hal tersebut terjadi karena terjadi penumpukan zat-zat kimia pada mi seperti pewarna, pengawet dan aditif ketika seseorang mengonsumsi mi instan dalam jangka yang panjang.

Soal konsumsi makanan kaleng, kepada detikHealth beberapa waktu lalu, Nutrisionis lulusan University of Sydney, Leona Victoria Djajadi menuturkan makanan kaleng memiliki nutrisi yang kurang karena melewati proses produksi yang panjang. Selain itu makanan kaleng juga mengandung bahan pengawet. “Jangan makan makanan kalengan setiap hari karena tentu saja ada bahan pengawetnya. Fresh is always best. Dari segi rekomendasi makanan sehat, makan ikan dan produk lainnya sebaiknya 2-3 kali seminggu saja. Jadi tidak setiap hari juga,” kata Victoria. # Detik


RABU, 8 FEBRUARI 2017 | INFO BIZ JUAL BELI LOWONGAN JASA KEHILANGAN RENTAL

I K L A N

PROPERTI OTOMOTIF STNK SPM HONDA, 2012, Hitam,

TOKCER

PROMO SUZUKI..Dp 5Jt Diskon

B A R I S

&

17

K O L O M

DBTHKN SGR WANITA,Usia Max 45 Bs

PROMO SUZUKI..Dp 5Jt Diskon

PROMOSUZUKI..Dp SUZUKI..Dp5Jt 5JtDiskon Diskon PROMO SUZUKI..Dp 5Jt Diskon BTH:ADM,MUSLIMAH,Bujangan,Penga- PROMO lman Org,Pny Mtr,Suka Trveling.Sms BPKB KARIMUN,AD9218GA, STNK SUZUKI SPM HONDA, 2012, Hitam, DBTHKN SGR WANITA,Usia Max 45 Bs PT.DELTA MERLIN MEMBUTUHKAN:OP Data Diri Ke 087838836366 STNK SPM HONDA, 2012, Hitam, DBTHKN DBTHKN SGR WANITA,Usia Max STNK SPM HONDA, 2012, Hitam, STNK SPM HONDA, 2012, Hitam, SGR WANITA,Usia Max 45 Bs DBTHKN SGR WANITA,Usia Max 4545 BsBs BPKB KBM HONDA,2000,Abu2 Muda, (JS7920)- 3 _________________________ AS8233BA,An.RMSugiarto,Al.Jl.Hasanudin65 BTH:PEMBANTU RMH TGGA:Muslimah, Rt.01/6,Mangkubumen,Bjs,Sala Pny Mtr,Rajin,Bs Msk,Cekatan.Lokasi (JS7924)- 3 STNK SPM HONDA,2014,AD3969XH, _________________________ BPKB SUZUKI KARIMUN,AD9218GA, Kerja Banyuanyar, Solo, Jm 7-18.Sms BPKB SUZUKI KARIMUN,AD9218GA, PT.DELTA MERLIN MEMBUTUHKAN:OP BPKB SUZUKI KARIMUN,AD9218GA, BPKB SUZUKI KARIMUN,AD9218GA, PT.DELTA MERLIN MEMBUTUHKAN:OP PROMO SUZUKI..Dp 5Jt Diskon BPKB KBM HONDA,2000,Hijau Metalik, PT.DELTA PT.DELTA MERLIN MEMBUTUHKAN:OP MERLIN MEMBUTUHKAN:OP Data Diri Ke: 087838836366 AD7777FH,An.Maria Sri Sumarni,Al.Panularan (JS7909)- 4 _________________________ Rt.02/08,Laweyan,Surakarta STNK SPM HONDA, 2012, Hitam, DBTHKN SGR WANITA,Usia Max 45 Bs PT.DELTAMERLINMEMBUTUHKAN:OP STNK SPM YAMAHA, 2011, Putih, (JS7923)3 _________________________ STNK SPM HONDA,2014,AD3969XH, KARYAWAN UNTUK STNK SPM HONDA,2014,AD3969XH, DIBUTUHKAN Produksi,Mekanik,Utility.Syarat:WNT/ STNK SPM HONDA,2014,AD3969XH, STNK SPM HONDA,2014,AD3969XH, STNK SPM HONDA,2006,Hitam Merah, PR Maks37Th,Min SMP,Sehat Jasmani& AD2641EH, An.Eddie Hadi Sucipto, Al. Rohani,Tdk Buta Warna,Brsdia Shift. BPKB SUZUKI KARIMUN,AD9218GA, Jln Kapt P Tendean 187 A Rt.3/2,Ska PT.DELTA MERLINMerlin MEMBUTUHKAN:OP Krm Lam:PT.Delta Dunia Textile V. STNK SPM HONDA, 2012, Violet (JS7922)3 STNK SPM YAMAHA, 2011, Putih, STNK SPM YAMAHA, 2011, Putih, DIBUTUHKAN Ds.Pondok,Grogol-Skh.Up Personalia STNK SPM YAMAHA, 2011, Putih, STNK SPM YAMAHA, 2011, Putih, KARYAWAN UNTUK DIBUTUHKAN KARYAWAN UNTUK DIBUTUHKAN KARYAWAN UNTUK DIBUTUHKAN KARYAWAN UNTUK

KEHILANGAN

KOST STNK SPM HONDA,2014,AD3969XH,

TTS JOGLOSEMAR DATA PENGIRIM

Nama

Alamat

No. Telp

(JS7913)- 6 _________________________

JBS DOOR MEMBUTUHKAN Segera 5 Tenaga Pengelasan & Tenaga Sales STNK SPM HONDA, 2004, Hitam GRIYA SINGOPURAN,Kost Kartasura, STNK SPM HONDA, 2012, Violet STNK SPM HONDA, 2012, Violet Marketing Berpengalaman STNK SPM HONDA, 2012, Violet SUZUKI Di Bidang KM Dlm, LCD, Air Panas, Parkir OK. Bhan Bangunan.Hub.081290008785.Atau 1,150Jt/Bln:Puji/085743825094 STNK SPM YAMAHA, 2011, Putih, HANYA DIJANUARI PICKUP,DP Dtg Lsg Ke Jl.Adi Sucipto 68Paulan Colomadu DIBUTUHKAN KARYAWAN UNTUK (JS7911)- 3

KUPON TTS H

A

R

(JS7915)- 5

STNK SPM HONDA, 2004, Hitam STNK SPM HONDA, 2004, Hitam STNK SPM HONDA, 2004, Hitam STNK SPM HONDA, 2004, Hitam LOWONGAN STNK SPM HONDA, 2012, Violet

HANYADIJANUARI DIJANUARI PICKUP,DP HANYA DIJANUARI PICKUP,DP **GEBYAR PROMO SUZUKI PickUp HANYA PICKUP,DP HANYA DIJANUARI PICKUP,DP DIJUAL CPT MBL Toyota Starlet 1.3 tH92 Brg Dlm Keadaan Bgs Terawat,Isi Dlm MOTOR DIJUAL Sdh Direnov Ganti Kaca,Jok,Setir,Ban SUZUKI (JS7908)- 4 Baru,AC.Harga 52Juta,Bs Nego.Yang _________________________ **GEBYAR PROMO SUZUKI PickUp **GEBYAR PROMO SUZUKI PickUp GRIYA SINGOPURAN,Kost Kartasura,KM GRIYA SINGOPURAN,Kost Kartasura,KM **GEBYAR PROMO SUZUKI PickUp PROMO SUZUKI PickUp YAMAHA GRIYA Kartasura,KM HANYAMohon DIJANUARI PICKUP,DP Serius Menghubungi Atik GRIYASINGOPURAN,Kost SINGOPURAN,Kost Kartasura,KM **GEBYAR TRADING FOREX ONLINE Menerima BTH:PELATIH OUTBOND,Muslim/Mah, Rahmawati:08562995097 Atau 0856 Bujangan,Pengalman Org,Pny Mtr,Suka DIJUAL VEGA ZR, 2010, Hitam,AD 2813600 Joko Sutanto Trveling.Sms Data Diri Ke 087838836366 Boyolali, Terawat, Pajak Tertib Bulan (JS7917)- 7 (JS7919)- 3 _________________________ _________________________ September. Nego.Hub: 081.393.350.444 **GEBYAR PROMO SUZUKI PickUp TRADING (JS7914)3 TRADINGFOREX FOREXONLINE ONLINEMenerima Menerima GRIYASINGOPURAN,KostKartasura,KM TRADING TRADING FOREX FOREX ONLINE ONLINE Menerima Menerima BTH:OFFICE BOY:Muslim,Bujangan, GRIYA SINGOPURAN,Kost Kartasura,KM Pny Mtr, Cekatan Lbh Disukai. Pny Keahlian Lain Spt Listrik, Bangunan. STNK SPM 2004, Hitam Sms Data Diri HONDA, Ke: 087838836366

PERAWATAN TUBUH

D I SS P E C I CO AL UN T

Berlaku Hari SENIN - SABTU

PLUTO SPA&SHIATSU,Trad Massage, PLUTO SPA&SHIATSU,Trad Massage, TRADING FOREX ONLINE Menerima Sauna, Whirlpool, Body Reflexology. Ruko Soba Square JC26/085100998568 PLUTO (JS7907)3 PLUTOSPA&SHIATSU,Trad SPA&SHIATSU,TradMassage, Massage, PLUTO PLUTO SPA&SHIATSU,Trad SPA&SHIATSU,Trad Massage, Massage,

PERSEWAAN MOBIL

DIJUAL RUMAH Di Perum Gedangan PLUTO SPA&SHIATSU,Trad Massage, IKA RENTAL(PU 125Rb/10Jam)APV/ Avanza/Xenia/Pregio/Inova.Bisa Mingguan/ Bulanan:085100948433/081228038944 DIJUAL (JS7916)- 3 DIJUALRUMAH RUMAHDiDiPerum PerumGedangan Gedangan DIJUAL RUMAH Di Perum Gedangan DIJUAL RUMAH Di Perum Gedangan

HATI-HATI & WASPADALAH

I n d o n e s ia

DENGAN PENIPUAN BERMODUS MENGAJAK TRANSAKSI & PEMBAYARAN DIMUKA ATAU PEMBAYARAN MELALUI TRANSFER/ATM

PEMERINTAH KOTA SURAKARTA

ZOO

N

Tulis jawaban TTS pada kartu pos dan kirimkan ke Kantor Harian Joglosemar. Sertakan kupon TTS, nama, nomor KTP/SIM dan nomor telepon. Jawaban yang benar setiap harinya akan diundi dan di umumkan setiap bulan pada minggu terakhir bulan berikutnya. Empat (4) orang yang beruntung akan mendapatkan hadiah masing-masing Rp 50.000.

Pertanyaan TTS 8 Februari 2017 Mendatar 1. Agama 3. Setiap bahan yg dapat menarik logam besi 7. Logam bulat kecil (spt kelereng kecil) 8. Sudut pandangan 9. Tidak jadi dilangsungkan 10. Perkelahian (tt binatang) 13. Bagian (sisi, permukaan, dsb) yg tidak di dalam 15. Keadaan atau perasaan senang dan tenteram 16. Habis semuanya; hilang sama sekali

RUMAH DIJUAL SOLO

JUAL RMH Di Perumahan Pnck Solo DIJUAL RUMAH Di Perum Gedangan JUAL RMH Di Perumahan Pnck Solo Mj9 Solo Luas 65m2 Full Bang.Hub: 081.226.218.000/081.931.642.000 JUAL JUALRMH RMHDiDiPerumahan PerumahanPnck PnckSolo Solo (JS7912)3 _________________________ JUAL RMH Di Perumahan Pnck Solo JUAL RMH Di Perumahan Pnck Solo JUAL RMH Di Perumahan Pnck Solo

Supported by :

A

RABU (27/1) (8/2) JUMAT

SUZUKISOLO SUZUKI SUZUKI MOBILSUZUKI DIJUAL

Perusahaan Daerah Taman Satwa Taru Jurug Surakarta

I

KADIN KOTA SURAKARTA

19. Keadaan yg berbahaya 22. Sebutan (nama) bagi seluruh wilayah kepulauan Indonesia 23. Sirih 24. Sepadan; harmonis Menurun 1. Bungsu 2. Tersembunyi; tidak nyata 4. Rintangan; alangan 5. Rugi 6. Tidak berpihak

11. Kuda 12. Masa seratus tahun 13. Suami (imbangan bini) 14. Tulen; murni 16. Tumbuhan muda yg baru timbul 17. Berasa pusing (krn mabuk, kena pukul, dsb) 18. Tempat mengungsi (berlindung), menumpang hidup (pd) 19. Lancang mulut 20. Bunyi yg dikeluarkan dr mulut manusia 21. Bertuah

Jawaban TTS 30 Januari 2017 Mendatar 1. Serasa 3. Skedul 7. Kuantitas 9. Ejek 10. Kuat 11. Masif 13. Akik

14. Laik 16. Lunas 18. Gardu 20. Angon 22. Swasta 23. Khilaf

Menurun 1. Seteru 2. Amuk 4. Elak 5. Lantas 6. Stasioner 7. Kelak 8. Suami

11. Maklumat 12. Falsafah 15. Egois 17. Insaf 19. Rela 21. Gaul

Acara TV Rabu, 8 Februari 2017 RCTI 10:15 11:00 11:30 12:00 14:00 16:00 16:30 17:45 19:45 21:15 22:30

Intens Silet Seputar Indonesia Siang Anak Jalanan Barbie Princess In Charm School Seputar Indonesia Buyung Upik Tukang Ojek Pengkolan Dunia Terbalik Cinta Dari Surga The Twilight Saga : Breaking Dawn Part 1

12:30 CNN Indonesia News Report 13:00 Insert Siang 14:00 Anti Jones 15:00 Katakan Putus 16:00 Rumpi 17:00 Sinema Spesial Keluarga 19:00 Bioskop Trans TV 21:00 Bioskop Trans TV 23:00 CNN Indonesia Night News 23:30 Tanpa Batas

TRANSTV

TRANS 7 09:00 Rahasia Tuhan 10:00 Doloe Sekarang 10:30 CCTV 11:15 Selebrita Siang 12:00 Redaksi Siang 12:30 Laptop Si Unyil 13:00 Bocah Petualang 13:30 Dunia Binatang 14:00 Tau Gak Sih 14:45 Redaksiana 15:15 Jejak Petualang 16:15 Redaksi Sore 17:00 Rumah Uya 18:00 Hitam Putih 19:00 On The Spot 20:00 Opera Van Java 21:30 AI Setengah 22:30 Kontroversi 23:00 Redaksi Malam

09:00 09:30 10:00 11:00 11:30 12:00

Global TV 08:30 Tom & Jerry Tales 10:00 Marimar 12:00 Ada-Ada Aja 13:00 Buletin Indonesia Siang 14:00 Song Hunter

SCTV 09:00 10:00 12:00 12:30 14:30 16:00 16:30 18:00

20:40 21:30 22:40

Halo Selebriti FTV Pagi Liputan 6 Siang FTV Siang FTV Sore Liputan 6 Ganteng-Ganteng Serigala Piala Presiden 2017 : Madura United vs Semen Padang Mermaid In Love 2 Dunia Cinta Dan Kesetiaan Surga yang Ke2

Bocah Pejuang Dunia Punya Cerita Cerita Perempuan Insert Berita Islami Masa Kini Ummat

15:00 16:00 17:00 18:00 20:00 22:30

Obsesi Awas Ada Sule World’s deadliest Big Movies Family Big Movies Platinum Big Movies Platinum

MNCTV 10:00 Raden Kian Santang 11:30 Lintas Siang 12:00 New Kompilasi Upin Ipin 13:30 Ronaldowati Babak 2 15:30 Rumah Mama Amy 16:30 Lintas Petang 17:00 TV Champion Indonesia 18:00 Adit & Sopo Jarwo 18:30 Upin & Ipin Bermula 19:00 Ayu Anak Depok City 20:00 Pangako SA’Yo (Janjiku) 21:30 Premier League ANTV 10:30 11:45 13:00 14:00 15:30 17:30 19:30 21:30 00:00 01:30 02:30

Tuyul & Mba Yul Reborn Anandhi Thapki Archana Mencari Cinta Gopi Lonceng Cinta Mohabbatein Take Me out Indonesia Pesbukers Selamat Malam Indonesia Sinema malam

Metro TV 09:30 Metro Xin Wen 10:05 Metro Bisnis 10:05 Metro Plus Pagi 11:05 Metro Siang 13:05 Newsline

15:30 16:05 17:05 18:05 19:30 20:05 21.30 22:30

Sport Time Metro Bisnis Sore Metro Hari Ini Prime Time News Prime Talk NSI Top 9 News Realitas

INDOSIAR 10:30 11:00 12:00 14:00 14:30 17:00 19:00 00:30

Kiss Pagi Patroli Sinema Indosiar Fokus Sore Piala Presiden 2017 Pantura Show D’Academy 4 Patroli Malam

TV ONE 10:00 Live Coffe Break 11:00 Album 11:30 Kabar Siang 13:30 Kabar Arena Siang 14:00 Tuang Kita 15:00 Kabar Pasar Sore 15:30 Tepi Jaman 16:00 Ujung Negeri 16:30 Ala Indonesia 17:00 Kabar Petang 19:00 Bedah Kasus 19:30 Menyikap Tabir 3 20:30 Apa Kabar Indonesia Malam 21:30 Kabar Hari Ini 22:30 Kabar Arena 23:00 Telusur 3 Jadwal Dapat Berubah Sewaktu-waktu

HTM THE PARK Senin-Kamis: Rp 30.000 Jumat, malam hari libur: Rp 35.000 Sabtu, Minggu, libur: Rp 40.000 PREMIERE Senin-Kamis: Rp 50.000 Jumat: Rp 60.000 Sabtu, Minggu, libur: Rp 75.000

12.00/14.15/16.30/18.45/21.00

12.00/14.10/16.20/18.30/20.40

12.00/14.10/16.20/18.30/20.40

13.00/15.00/17.00/19.00/21.00

12.00/14.15/16.30/18.45/21.00

13.00/15.30/18.00/20.30

13.00/15.00/17.00/19.00/21.00

12.30/14.40/16.50/19.00/21.10

13:00/15:30/18:00/20:30

12:00/14:10/16:20/18:30/20:40 (3D)

12:30/14:40/16:50/19:00/21:10

12:30/14:40/16:50/19:00/21:10

12.15/16.30/20.45

14.25/18.40

12.45/14.45/16.45/18.45/20.45

12.00/14.15/16.30/18.45/21.00

12.30/16.40/20.50

14.40/18.50

12.45/15.20/17.55/20.30

12:15/16:35

12.15/14.25/16.35/18.45/20.55

12.15/14.30/16.45/19.00/21.15

12.15/14.30/16.45/19.00/21.15

14:30

18:50/21:00


Panggung

18

kapanlagi

P Pengawal Pribadi

A

urelie Hermansyah sedang bahagia karena sudah punya pacar lagi, Rabbani Zaki. Pria yang sudah dipacarinya selama empat bulan itu diakui Aurel sangat sigap untuk menjaga dirinya. Berprofesi sebagai disc jokey memang sangat sensitif untuk seorang perempuan. Diakatakan Aurel, sang kekasih selalu siap menjaga dirinya. “Kalau misalnya jagain, jagain banget. Karena bunda kalau aku mau pergi pasti bilang ‘Bani jagain Aurel!’. Dia pasti bilang ‘Ya bun pastil ah’,” ujar Aurel di Trans TV, Jakarta Selatan, Selasa (7/2). Layaknya pengawal, Bani selalu bertindak cepat bila ada yang ingin melakukan sesuatu dengannya. Beruntung sang kekasih bukan tipe yang suka melarang. “Misalnya aku ke mana ada orang diam-dia mau foto aku, dia langsung pindah gitu (ngalingin). Dia lebih kalau masalah jagain, emang dia sedikit over. Tapi aku senang. Dia orangnya selagi aku senang jalani aja. Dia malah support banget,” pungkasnya. #Detik

erjalanan Puteri Indonesia 2016, Kezia Warouw dalam ajang Miss Universe 2016 di Mall of Asia Arena Manila, Filipina pada 30 Januari 2017 lalu usai. Kezia berhasil masuk dalam babak 13 besar kontes kecantikan sejagat tersebut. Perempuan asal Sulawesi Utara ini juga berhasil meraih predikat Top 10 Best National Costume dan Miss Best Phoenix Smile. Kezia Warouw mengungkapkan beratnya perjuangan kala bertanding di ajang ratu kecantikan Miss Universe 2016. Kezia menambahkan panitia ajang tersebut juga terkesan kurang informatif, utamanya soal baju apa saja yang harus dikenakan pada setiap acara. “Yang paling berkesan adalah perjuangan tak terlihat. Setiap hari kita pulang sekitar jam 11 malam. Dan besok paginya kita harus standby jam 6 pagi. Ketika kita masuk kamar baru dikasih tahu besok jadwalnya apa. Jadi kita harus berpikir mau pakai baju apa (besok),” ujar dia dalam konferensi pers di Jakarta, Selasa (7/2). Padahal dalam ajang kecantikan lainnya, dia mengaku layaknya puteri, dia tak perlu susah payah menyiapkan perlengkapan dari ujung kepala hingga ujung kaki. “Biasanya kita disiapin dari ujung kepala sampai ujung rambut, pada saat itu setiap hari kita siapin sendiri. Diajarkan yang namanya kemandirian. Tidak hanya cantik, tetapi diajarkan kemandirian,” tuturnya. Dia mengatakan selama masa karantina hingga malam final Miss Universe semua kontestan tampil luar biasa. Dan dari ajang itu dia mengaku belajar banyak hal. “Menjadi diri sendiri, belajar banyak. Evaluasi tidak hanya dari fisik (beauty) tetapi juga brain dan behavior juga,” kata dia.

Pelajaran juga didapatkannya saat gaun yang ia kenakan tersangkut ketika berjalan di panggung. Pelajaran juga didapatkannya saat gaun panjang berwarna hitam yang ia kenakan tersangkut ketika berjalan di panggung ajang Miss Universe beberapa waktu lalu. Kezia mengatakan, sekalipun harus mengalami kejadian cukup memalukan seperti itu dirinya mempertahankan senyum sembari terus berpikiran positif. “Enggak pernah terbaya ng k a n . Namanya panggung, apalagi Miss Universe, panggung semua sudah okelah, tidak ada kekurangan. Tetapi di situ belajar harus hati-hati juga. Di situ memang keluar auranya untuk harus selalu tersenyum. Pada saat kejadian itu, turun panggung, yang terpikirkan adalah berpikiran positif. Ketua Dewan Pembina Yayasan Puteri Indonesia, Putri K. Wardani mengatakan dirinya sempat menyangka anak asuhnya bisa masuk jajaran Top 9 atau bahkan 6. Kendati begitu, dia tetap merasa bangga dengan capaian Kezia di Top 13. “Saya pribadi menyangka bisa Kezia masuk sembilan dan enam besar. Angkanya Kezia tinggi di antara kandidat lainnya. Tetapi saya sangat terkesan dan bangga, Indonesia mampu bersaing dengan 85 negara yang semuanya sudah berpengalaman dan Indonesia berhasil masuk dalam jajaran Top 13,” jelasnya. # Antara

Kembali ke Sinetron

kapanlagi

S

Poppy Sovia

Dulu Tomboy Kini Feminin

A

RABU 8 FEBRUARI 2017

Perjuangan Kezia Warouw

Siapa Mengapa

Aurelie Hermansyah

www.joglosemar.co

rtis peran Poppy Sovia, lekat dengan rambut pendek dan bergaya agak tomboy. Namun kini, Poppy mengaku ingin mencoba memanjangkan rambutnya. “Aku sih kepengennya manjangin rambut. Ini tuh kali pertama aku untuk manjangin rambut. Sebisa mungkin aku nggak potong-potong rambut. Pengen sabar nunggu rambut panjang, karena katanya kalau creek rambut panjang itu tipe penyabar,” ucap Poppy Sovia usai jumpa pers film Perfect Dream, di restoran Goods Dinner, kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Selasa (7/2). Wanita berusia 32 tahun itu menuturkan, dirinya kini ingin mengubah tampilan agar lebih feminim. Hal tersebut dalam rangka upayanya agar cepat mendapat pasangan. “Jangan cuek-cuek (soal penampilan) lah, nanti nggak dapat pacar. Kalau dulu kan memang cuek, dulu aku syuting nggak mandi. Cuma makin ke sini aku nggak sembarangan banget. Rapi lah, minimal enak dilihat lah,” lanjut wanita penggemar motor trail ini. Poppy Sovia mengaku, dirinya baru saja putus dari sang kekasih. Hingga kini, Poppy masih melajang dan belum menemukan pengganti. #Tribunnews

etelah sempat vakum menemani sang istri, Glenn Alinskie segera kembali main sinetron. Dia merasa waktunya main sinetron lebih longgar dari sebelumnya. “Kemarin kan Chelsea sempat hamil dan melahirkan, jadi kita sebenarnya memang pingin cuti dulu buat sinetron. Dan dapat tawaran dari PH lain, tapi waktunya kurang pas jadi kita menolak. Saya rasa ini tepat untuk ambil dan waktunya lebih longgar, nggak terlalu ribet dan udah enak ditinggal Chelsea dan Nastush,” ujarnya di Studio 2 ANTV, Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (7/2). Glenn pun sudah mengantongi izin dari Chelsea. Meski nantinya sibuk syuting, dia mengaku akan merindukan Natusha. “Itu berat banget sih ninggalin rumah, setiap pagi saya berangkat Nastusha masih tidur, saya pulang udah tidur. Saya juga ada komitmen, kalau setiap hari syuting jam 12 malem sudah harus pulang. Biasanya jam 12-an suka kebangun, jadi dimanfaatin buat main sama kapanlagi

Lha Dalah

dia. Ada juga hari Minggu buat kita libur. Nggak bisa diganggu gugat,” tutupnya. Kembali terlibat di sinetron tentu tak semudah membalikkan telapak tangan bagi Glenn. Ia tak menampik kalau chemistry lah yang menjadi tantangannya saat membintangi sinetron ini.”Nah itu tantangannya, saya baru ketemu (pemeran ceweknya) beberapa hari,” jelasnya dilansir Kapanlagi. # Cisilia Perwita S

Glenn Alinskie

Kezia Warouw

Project Baru Mantan Drumer Endank Soekamti

S

atu lagi band beraliran melodic punk lahir di Kota Solo. Adalah Fun as Thirty [F.A.T] Band yang beranggotakan empat personel, salah satunya eks drummer Endank Soekamti, Ari Hamzah, yang mengajak tiga mantan anak band lainnya, yakni Hanton Prasetyo (vokal/gitar), Budi Santoso (guitar), dan Dhimas Satyanggoro (bass/vokal) . “Band ini terbentuk sekitar akhir tahun 2016, tepatnya pada tanggal 25 Desember. Kebetulan saya dan Budi berteman sudah lama, samasama band-band-an juga. Terus mengajak Dhimas dan Hanton sepakat membentuk band bareng. Kemudian sampai Januari kemarin sudah jadi empat lagu,” ungkap sang drummer, Ari Hamzah kepada Joglosemar, Selasa (7/2). Terkait nama band sendiri, Ari menceritakan didasari semua personelnya yang telah berusia 30-an dan ingin menjadikan band ini sebagai hiburan namun juga wadah berekspresi. “Kebetulan juga dari masingmasing personilnya beberapa sudah lama tidak main musik. Tapi meskipun band ini fun tetap ingin kami garap secara serius,” tambahnya. F.A.T Band bahkan telah merilis single pertama mereka yang berjudul Terjaga pada Minggu (5/2) kemarin di radio-radio di Indonesia. Lagu dengan lirik bahasa Indonesia yang menceritakan tentang sebuah empati antara sesama manusia ini dipilih sebagai single pertama karena meskipun musiknya keras tetap bersahabat dengan telinga

Detik

orang awam yang tak biasa mendengar musik melodic punk. “Dan sejauh ini, dari respon viewers di Youtube juga sangat positif,” ujar Ari. Sebelum resmi merilis single pertamanya, F.A.T Band memang sudah mengunggah dua lagunya di dunia maya. Selain Terjaga juga sebuah lagu yang berjudul sama dengan nama band, Fun as Thirty. Namun keduanya baru diunggah untuk audionya. “Lagu Terjaga ini juga bisa menceritakan ungkapan kasih sayang seorang ayah pada anaknya. Karena semua personel F.A.T Band, kecuali saya, sudah punya anak. Tapi juga tidak melulu harus tentang ungkapan ayah kepada anak, bisa juga kepada orang terkasih, jadi lebih luas,” tambah Budi Santoso, sang gitaris. #Agni Vidya P

NGEBAND LAGI—Personel Fun as Thirty, (kanankiri) Hanton Prasetyo (vokal/guitar), Ari Hamzah (drum), Budi Santoso (guitar), Dhimas Satyanggoro (bass/vokal). Dok Pribadi

Joglosemar menerima naskah yang unik dan lucu. Naskah bisa dikirim maksimal 1.500 karakter ke harianjoglosemar@gmail.com. Sisipkan copy identitas beserta nomor rekening di bawah tulisan yang Anda ketik.

Malu karena Kotak Pungli

S

eperti biasa, pagi itu Dul Kentut ngantor di Balai Desa. Ia merupakan salah satu petugas yang biasa melayani warga yang punya keperluan, entah bikin KTP, KK, atau mengurus berbagai surat keterangan. Saat itu, ada seorang ibuibu yang hendak meminta surat keterangan kehilangan. Ibu-ibu itu mengaku kehilangan perhiasan yang ia simpan di rumahnya. Dul pun menyimak

penjelasan ibu tersebut sembari melengkapi surat keterangan yang ia buat. Tak lama kemudian, datang Jim Belong. Ia hendak membuat surat pengantar Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK). Sembari menunggu antrean, Jim duduk di kursi yang disediakan. Karena cukup lama menunggu, Jim mengambil sebuah koran tak jauh dari tempatnya duduk. Lumayan,

sambil menunggu bisa bacabaca berita, batinnya. Tak lama kemudian, ibu-ibu yang mengurus surat keterangan tersebut berdiri. Ternyata surat sudah jadi. Tiba-tiba, ibuibu itu menyerahkan sejumlah uang kepada Dul Kentut. “Buat beli rokok mas,” katanya. “Tidak Bu.. Mmm, masukkan ke kotak saja,” jawab Dul agak pakewuh. Beberapa saat, ibu itu nampak kebingungan. “Kotak

yang mana ya mas?” tanyanya. Dul Kentut tersenyum sembari menunjukkan letak sebuah kotak tak jauh dari meja kerjanya. Setelah melihatnya, ibuibu itu tersenyum dan segera berjalan menuju ke kotak tersebut. “Kotak iuran seikhlasnya di Balai Desa termasuk pungli!” Tiba-tiba terdengar suara sayup-sayup, namun cukup jelas. Ibu-ibu yang hampir memasukkan sejumlah uang

ke kotak tersebut seketika terkaget. Ternyata, itu suara Jim Belong yang sedang duduk santai sembari membaca berita di koran. Sontak, Dul Kentut gemetaran dan gugup. “Eh, ya, anu Bu, nggak usah, nggak apa-apa,” Dul terbatabata. “Oh, ya sudah, terima kasih ya mas,” ibu-ibu itu pun keluar dari Balai Desa. Kiriman Al Mahfud, Kayen, Pati, Jawa Tengah


www.joglosemar.co

RABU, 8 FEBRUARI 2017

Ekonomi Bisnis

19

Mandarin Night di Adhiwangsa Hotel Solo SOLO—Adhiwangsa Hotel & Convention resmi melaunching “Mandarin Night” bertempat di Aruna room pada Sabtu (4/2) lalu. Program yang disajikan khusus untuk malam minggu tersebut akan menjadi kegiatan reguler di setiap Sabtu malam. Public Relation & Sales Marketing Adhiwangsa Hotel Solo Riza Yuliana dalam rilis ke Joglosemar, Senin (6/2) mengatakan “Mandarin Night” akan dimulai mulai pukul 18.00WIB – 22.00WIB, tamu dapat menikmati sajian makan malam berupa menu spesialis Chinese Cuisine dan pilihan promo lainnya, diiringi Mandarin Live Music. “Acara ini akan ada rutin di setiap Sabtu malam, tujuannya agar Adhiwangsa Hotel dapat semakin diterima oleh masyarakat dengan fasilitas lengkap yang dapat memenuhi kebutuhan para customer. Bukan hanya content kamar yang kami sediakan tetapi lengkap dengan hiburan / entertaiment baik untuk individual, family mau pun komunitas .”terangnya. # Kiki DS

BI Sebar Rp 7 Triliun, Uang Baru ke Seluruh Indonesia JAKARTA—Bank Indonesia (BI) telah meluncurkan rupiah Tahun Emisi (TE) 2016 sejak akhir Desember lalu. Hingga akhir Januari kemarin BI telah mengedarkan Rp 7 triliun rupiah desain baru. Direktur Eksekutif Departemen Pengelolaan Uang Bank Indonesia, Suhaedi mengatakan secara total, jumlah uang yang beredar hingga Januari 2017 kemarin sekitar Rp 560 triliun. Jumlah tersebut terdiri dari uang kertas dan logam, di antaranya sebanyak Rp 7 triliun adalah uang dengan desain baru. “Dari jumlah uang yang beredar sebesar Rp 560 triliun, sebanyak Rp 7 triliun merupakan uang baru yang diluncurkan pada Desember lalu,” kata Suhaedi, di kantornya Selasa (7/2). Uang dengan desain baru tersebut tersebar di seluruh Indonesia. BI mengirimkan uang desain baru tersebut ke kantor cabang BI di wilayah dan perbankan sehingga penyebarannya secara nasional. “Dari BI ke kantor cabang wilayah lalu dikirim ke perbankan di wilayah supaya dapat melayani masyarakat,” ujarnya. Tentunya penyebaran uang tergantung dengan kebutuhan kantor cabang setiap wilayah. Distribusi uang dilakukan dengan beberapa moda transportasi melalui darat yaitu kereta api, mobil, atau truk, serta melalui kapal dan helikopter ke daerah. “Kita sudah sebar ke seluruh nasional menggunakan alat transportasi laut, udara, dan daerah. Dikirimkan ke kantor cabang BI dan perbankan wilayah untuk menjangkau masyarakat,” kata Suhaedi. # Detik

Bank Solo Gelar Workshop Service Excellence SOLO—Dalam rangka meningkatkan pelayanan dan kinerja karyawan, Sabtu (4/2), bertempat di Megaland Hotel, PD BPR Bank Solo, menggelar workshop service excellence mengambil tema Membangun Sumber Daya Insani (SDI) Beretika, Berintegritas dan Unggul dalam Pelayanan Berbasis Kearifan Lokal dan Spiritual. Acara dihadiri 50 peserta terdiri dari jajaran Direksi, Dewan Pengawas dan seluruh karyawan. Menghadirkan narasumber Direktur Amalia Consulting, Suharno, Akuntan dan pakar kepribadian Irawati Kusumarasri. Ketua Dewan Pengawas Bank Solo, Nur Haryani, dalam sambutannya mengharapkan agar seluruh jajaran Bank Solo, selalu berorientasi pada pelayanan yang tulus. Agar para nasabah loyal dan tidak berpindah ke lembaga keuangan yang lain. Hal senada juga diungkapkan anggota Dewan Pengawas, Soni Warsito, walaupun Bank Solo masuk kategori BPR, namun dalam masalah pelayanan tidak boleh kalah dengan bank umum. Direktur Amalia Consulting, Suharno, menyatakan bila BPR ingin tetap bertahan dalam era kompetisi yang sangat ketat, harus mau mengubah strategi bisnis dan pola pelayanannya. “BPR harus berani jemput bola menyasar kelompok usaha secara langsung di sentra-sentra industri. Pola pelayanan ciptakan keintiman dan kedekatan dengan nasabah. Perlakukan nasabah sebagai mitra usaha. Bimbing dan motivasi mereka dalam mengelola usahanya “ papar Suharno yang juga dosen Prodi akuntansi dan MM Unisri dalam rilis ke Joglosemar, Selasa (7/2). # Kiki DS

Antara | Akbar Nugroho Gumay

PEMBUKAAN INDOGAS—Wakil Menteri ESDM Arcandra Tahar (kedua kanan) didampingi Plt Dirut Pertamina Yenni Andayani (kanan) membuka IndoGAS 2017 ke-8 di Jakarta, Selasa (7/2). IndoGAS 2017 yang merupakan konferensi dan pameran mengenai gas Indonesia berskala internasional itu berlangsung hingga 9 Februari 2017

Indonesia Berbagi Pengalaman Promosi di APEC

UMKM Harus Beradaptasi dengan Teknologi JAKARTA—Indonesia yang diwakili oleh SMESCO Indonesia membagi pengalaman tentang manajemen dan promosi produk UMKM dalam forum APEC di Hanoi, Vietnam beberapa waktu lalu. Direktur Bisnis dan Pemasaran Lembaga Layanan Pemasaran (LLP)-KUKM Bagus Rachman di Jakarta, Selasa (7/2), mengatakan pihaknya sebagai pengelola SMESCO Indonesia mewakili Indonesia dalam Pertemuan APEC Workshop on Capability Development for SMEs Market-Oriented Innovation Management telah diselenggarakan di Hanoi, Vietnam pada 17-18 Januari 2017. “Pada kesempatan ini, kami mengangkat isu tentang ‘Sharing Experiences in Promoting Market-Oriented Innovation Management for SMEs from APEC Member Economies’,” kata Bagus. Ia mengaku banyak menyampaikan berbagai pengalaman dalam mengelola SMESCO termasuk dalam mendisplay secara permanen produk-produk KUMKM di enam lantai gedung SMESCO RumahKU dengan nama Galeri Indonesia WOW dan Paviliun Provinsi, yang diisi produk-produk ung-

SMESCO Indonesia memegang peran strategis untuk menjadi Hub Pengelola Bisnis bagi para pelaku koperasi dan UMKM. gulan daerah dari 34 provinsi di Indonesia. “Sebagai upaya untuk menumbuhkan ekosistem kewirausahaan, pada kesempatan itu kami membagi pengalaman tentang pengelolaan Galeri Indonesia WOW yang juga menyediakan ruangan khusus bagi para wirausaha baru dan startup business untuk saling berinteraksi di ruang Co-Working Space, Maker Space dan Creative Hub selain ruang Concept Store dan Pop Store sebagai display produk KUMKM yang berkualitas hasil kurasi,” katanya. Bagus menegaskan bahwa SMESCO Indonesia memegang peran yang sangat strategis untuk menjadi “Hub Pengelola Bisnis” bagi para pelaku koperasi dan UMKM. Selain itu, Bagus juga menyampaikan tentang upaya promosi dan pemasaran yang dilakukan secara offline. Termasuk

upaya Indonesia untuk membangun layanan e-Commerce, salah satunya di alamat www. smescotrade.com sebagai online shopping. “Hal ini juga untuk menangkap peluang tren pengguna internet di Indonesia yang sudah mencapai 132,7 juta user pada 2016, sehingga diharapkan para pelaku UMKM dapat beradaptasi dengan teknologi dalam memasarkan produknya melalui kepemilikan toko online, yang dapat dikerjasamakan dengan smescotrade.com sebagai marketplace,” katanya. Pertemuan itu bertujuan menghasilkan rekomendasi dan masukan dari para pemangku kepentingan terkait inovasi dan “best practices” dalam pengembangan bisnis UKM secara berkelanjutan dari beberapa perwakilan ekonomi APEC. Hasil rekomendasi selanjutnya akan dibahas dalam rangkaian pertemuan APEC tahun 2017 terkait UKM, yaitu Working Group on SMEs. Hadir pada workshop tersebut antara lain APEC Secretariat, delegasi dari Chile, China Taipei, Filipina, Indonesia, Korea Selatan, Malaysia, Meksiko, Peru, Rusia, Thailand, dan Vietnam.

Promo Awal Tahun Langganan Koran GRATIS (1 BULAN) Hanya dengan 20kg Koran Bekas

Segera Tukarkan Koran-koran Bekas (Segala Koran) yang Menumpuk di Gudang Anda ke Kantor Harian Joglosemar Jl. Setiabudi 89, Gumunggung, Surakarta.

Hubungi : : (0271) 717141 Hotline Pelanggan 082295320028 Berlaku Hingga 8 Februari 2017

# Antara

6 BUMN Dapat Fasilitas Pembiayaan untuk Ekspor JAKARTA—Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia (LPEI) atau Indonesia Eximbank kembali mendapatkan mandat khusus dari pemerintah untuk membiayai ekspor yang sulit dilaksanakan dengan program National Interest Account (NIA). Ada sekira 6 BUMN yang telah masuk dalam pipeline pembiayaan NIA tahun ini. Pelaksana Tugas Sementara (Plt) Direktur Eksekutif Indonesia Eximbank Susiwijono Moegiarso menjelaskan, pembiayaan melalui program NIA tersebut untuk membantu para BUMN masuk ke pasar non tradisional. “Jadi yang belum pernah tersentuh selama ini. Artinya pembiayaan yang tidak feasible, kami boleh biayai, bank-bank lain tidak bisa,” tuturnya usai

acara Investor Gathering Indonesia EximBank di Ritz Carlton, SCBD, Jakarta, Selasa (7/2). Susiwijono mencontohkan, pada tahun lalu PT Industri Kereta Api (INKA) mendapatkan tender pengadaan kereta penumpang sebanyak 150 gerbong ke Bangladesh. Ekspor gerbong kereta oleh INKA itu dibiayai oleh Indonesia Eximbank melalui program NIA. “Jualan di Bangladesh tidak mungkin bisa dibiayai bank manapun, karena dia high risk country dan mungkin bunganya tidak akan masuk. Nah kita biayai, sudah dua kali INKA kirim,” imbuhnya. Untuk tahun ini Indonesia Eximbank mempersiapkan dana alokasi untuk program NIA sebesar Rp 2 triliun. Dana tersebut untuk membiayai 6 BUMN yang telah masuk da-

lam pipenya, namun dia tidak memperinci nama-nama BUMN tersebut. “Kalau menggunakan skema NIA ini prosesnya mulai dari pembina sektor Kementerian Perindustrian yang nanti menyurati Kementerian Keuangan. Rp 2 triliun itu dari PMN yang kita dapat Rp 3,2 triliun, sisanya untuk biayai yang lain,” akunya. Melansir dari data Indonesia Eximbank, keenam BUMN tersebut di antaranya PT INKA dengan negara tujuan Bangladesh dan Srilanka, PT Dirgantara Indonesia ke Senegal, Uni Emirate Arab, Thailand dan Nepal, lalu PT Pindad ke Asia Pasifik dan Afrika, PT PAL Indonesia ke Filipina, PT Len Railways System ke Bangladesh, serta PT Barata Indonesia ke Amerika Selatan. # Detik

Antara | Hendra Nurdiyansyah

PELEPAH PISANG—Pekerja menjemur hasil kerajinan pelepah pisang di Dusun Glondong, Tirtomartani, Kalasan, Sleman, DI Yogyakarta, Selasa (7/2). Kerajinan dengan bahan dasar pelepah pisang kering tersebut dijual seharga Rp.180.000 hingga Rp.250.000 dipasarkan ke sejumlah negara seperti Australia, Amerika sampai Spanyol.


IHSG IHSGIHSG

www.joglosemar.co

IHSG IHSG IHSG

IHSG IHSG

Dolar Dolar Dolar Rupiah Rupiah Rupiah IHSG IHSG 1/2 6/2 7/2

Dolar Dolar Dolar RupiahRupiahRupiah 5.327,16 5.396,00 5.393,19

Logam Dolar 587.000 Mulia Rupiah

590.000 592.000 Rupiah Rupiah

Dolar Rupiah

13.329

13.349

Dolar Dolar

13.322

Syariah Hotel Solo Fokus Garap Pasar Umrah dan Haji SOLO—Manajemen Syariah Hotel Solo fokus menggarap pasar haji dan umrah, khususnya yang berada di wilayah eks-Karisidenan Surakarta. Hal ini menjadi salah satu pembuktian bahwa dengan konsep syariah, tak menghalangi manajemen untuk terus berkreasi dan berinovasi menggarap peluang-peluang bisnis yang belum tergarap. Menurut Public Relations Manager Syariah Hotel Solo, Paramita Sari Indah W, pasar umrah dan haji khususnya di wilayah eks-Karisidenan Surakarta cukup besar peluangnya untuk digarap. Hal ini lantaran, Surakarta memiliki banyak potensi sebagai lokasi pemberangkatan jemaah haji dan umrah. Di antaranya terdapatnya embarkasi terbesar di Jawa Tengah yang berada di Donohudan, Boyolali. Selain itu, baru-baru ini telah dibuka pula penerbangan langsung SoloJeddah yang telah digarap oleh maskapai penerbangan Garuda Indonesia. “Ditambah kini mulai banyak bermunculan biro travel agen yang khusus menggarap pasar umrah dan haji. Lokasi Syariah Hotel Solo sendiri pun cukup dekat dengan Bandara Internasional Adi Soemarmo maupun Embarkasi Haji. Hal tersebut meningkatkan kepercayaan diri kami untuk fokus menggarap pasar umrah dan haji,”paparnya dalam rilis ke Joglosemar, Selasa (7/2). Imbuh Paramita, melihat peluangpeluang itu, membuat pihaknya lantas mengemas Paket Manasik Umrah yang memiliki keistimewaan dibandingkan lainnya. Yakni menawarkan kenyamanan, sehingga memberikan rasa menyenangkan bagi setiap jemaah. Tidak hanya itu, ia pun tak lupa meningkatkan sinergitas dengan biro-biro travel agen umrah dan haji, khususnya yang selama ini telah menjadi klien Syariah Hotel Solo. “Paket Manasik ini kami banderol sebesar Rp 160.000 nett/pax. Kelebihan paket manasik yang kami tawarkan yaitu kami memiliki kapasitas ballroom cukup besar hingga mencapai 600 orang. Selain itu, kami memiliki miniatur Kabah dengan ukuran besar dan dapat dibongkar pasang, sehingga dapat diletakkan di mana pun,”paparnya. # Kiki DS

L

Market

JU A

20

RABU, 8 FEBRUARI 2017

50 Tenant PGS Ikuti Solo Great Sale SOLO—Pusat Grosir Solo (PGS) selalu setia dalam mengikuti program Solo Great Sale (SGS). Di tahun 2017 ini PGS mengikutsertakan 50 tenant dalam meramaikan program tahunan kota Surakarta tersebut. Menurut review dari tahun ke tahun, antusiasme tenant yang mengikuti maupun pengunjung sendiri mengalami peningkatan. Marketing PGS Anik Agustin mengatakan kios yang mengikuti SGS 2017 sebanyak 50 tenant, didominasi oleh komoditas fashion dan batik. “Program diskon yang diberikan masing-masing kios berbeda-beda, selain itu kami juga aktif menyosialisasikan gelaran ini melalui spanduk maupun radio PGS,” katanya kepada Joglosemar saat ditemui di PGS, Selasa (7/2). Imbuh Anik, total kios di PGS saat ini sebanyak 700-800 unit, pameran sebanyak 50 unit dan island sebanyak 30. Dan ke-50 tenant yang mengikuti SGS 2017 ini mendapatkan penanda ex banner agar pengunjung tidak bingung. “Kami setia mengikuti SGS 2017 karena ikut serta dalam membranding Kota Solo sebagai kota dengan wisata belanjanya,” katanya. Sementara itu Supervisor Tenant Koordinator PGS, Bachtiar Ibnu Fadzilah mengatakan review okupansi pengunjung tahun 2015 hingga 2016 pada gelaran SGS 2017 ini capai 20 persen.

Joglosemar | Insan Dipo Ferdias

SOLO GREAT SALE PGS—Pengunjung tengah berbelanja di salah satu kios peserta Solo Great Sale di Pusat Grosir Solo (PGS), Senin (7/2). Pusat Grosir Solo (PGS) menerapkan program Solo Great Sale mulai tangal 1 sampai 28 Februari 2017. “Februari memang bulan low season, dengan gelaran SGS setidaknya diprediksi kenaikan sebanyak 5 persen,” katanya. Namun dari keseluruhan, kenaikan pengunjung year on year dari 2015 hingga 2016 untuk PGS sendiri mencapai 50 hingga 60 persen. Sementara salah satu pemilik kios yang menjadi tenant

Program diskon yang diberikan masing-masing kios berbeda-beda” Anik Agustin Marketing PGS

SGS 2017, Ian dari kios Woozles Blok B lantai 1 N0. 3-5 menuturkan baru pertama meng-

ikuti gelaran SGS ini. Pihaknya memberlakukan program beli 3 produk bonus diskon 10 per-

sen. “Produk yang saya jual berupa kaos family, couple, anak, pria dan wanita, 1 kaos anak seharga Rp 35. 000 hingga Rp 50. 000, untuk dewasa Rp 65. 000 hingga Rp 120. 000, bonus diskon 10 persen tersebut mencakup seluruh produk tidak dibatasi,” katanya. # Garudea Prabawati

Foodparkanza The Park Mall, Romantic Dinner Makan Kenyang Serba Rp 15.000 Berhadiah di Best Western Premier

SOLO—The Park Mall Solo Baru menggelar program di bulan Februari bertajuk Foodparkanza. Program ini untuk memanjakan para pengunjung mall dengan menawarkan harga makanan dan minuman yang murah meriah, spesial promo Rp 15.000. Sebanyak 20 tenant foodpark mengikuti event ini. Hal tersebut dijelaskan Ari Puspitawati selaku Foodpark Supervisor The Park Mall. Program ini juga dalam rangka meramaikan Solo Great Sale (SGS) pada 1-28 Februari 2017. “Untuk Foodparkanza ini diadakan hari Senin - Jumat, dengan harga Rp 15.000 sudah satu paket dengan minum,” katanya kepada wartawan, Selasa (7/2). Sebelumnya harga asli menu-menu tersebut dari Rp 25.000-Rp 30.000 diturunkan menjadi Rp 15.000, dan sudah termasuk minum. Imbuh Ari, ternyata respons para pengunjung terhadap

Joglosemar | Insan Dipo Ferdias

TENANT BARU—Pengunjung tengah memesan makanan di tenant baru Ayam Goreng Kampung Mulyani cabang Sukoharjo di The Park Mall, Solo Baru, Senin (7/2). program ini, sangat bagus. “Dari 20 tenant ini juga diikuti oleh 4 tenant baru yakni Ayam Goreng Mulyani, Larasati, Pawon Mami, serta Hoshi Shabu,” katanya. Adanya program ini, diharapkan mampu menaikkan tingkat kunjungan sekitar 30 persen dari hari biasanya. Sementara itu Owner Ayam Goreng Mulyani, Johan Ies Wahyudi mengatakan antusiasme konsumen sangat baik. Ia menyediakan spesial blondo sari ayam yang diproses dengan santan. “Biasanya kuliner tradisional blondo itu

daging dengan jadah, namun di tempat kami dikemas dengan sajian ayam spesial sambal blondo, kemudian terdapat menu baru lainnya yakni soto blondo dan nasi goreng blondo,” katanya. Pihaknya menambahkan sehari untuk soto bisa laku sebanyak 100 mangkuk. Dengan rincian harganya soto blondo dengan tahu tempe Rp 14.000 plus air mineral, nasi goreng Rp 15.000 plus minum. Harga-harga terjangkau tersebut juga ada di tenant lainnya.

SOLO—Best Western Premier Solo Baru menyuguhkan Romantic Dinner tepat saat hari Valentine, Selasa, 14 Februari 2017 mendatang. Dengan set menu hidangan spesial, para couple dapat menikmati makan malam romantis dengan venue Pool Cafe Blue Garnet. Marketing Communication Manager Best Western Premier Solo Baru Denish Ardhaneswara mengatakan dengan harga Rp 550.000 per pasang, promo ini terbilang sangat terjangkau apalagi ditambah dengan banyak gimmick seperti cokelat, boneka, foto dokumentasi couple, serta hadiah menarik lainnya. “Saat ini sudah terjual hampir 50 persen, dan diprediksi pemesanan akan banyak terjadi di last minute nantinya,” katanya. Lanjut Denish, makan malam romantis ini dikemas secara cantik dengan pemandang-

an kota malam hari. Venue di Pool Cafe Garnet akan menambah suasana romantis saat Valentine nanti. Sementara itu, hidangan-hidangan spesial Valentine akan hadir sebagai hasil keuletan tangan Chef Himawan Krisbianto selaku Executive Chef Best Western Premier Solo Baru. Adapun varian hidangan terbagi dalam dua jenis yakni beef dan salmon. Chef Himawan mengatakan untuk appetizer para pengunjung dapat memilih pate de poulet atau seared tuna nicoise. Menu soup ada green peas cappuccino with prawn salsa atau beef consomme with purple ravioli spinach. Sedang main coursenya ada beef saltimbocca in bordelaise sauce, tersaji dengan dauphinoise potato dan parissiene vegetables atau Norwegian salmon di dalam puff pastry dengan black pasta dengan saus krim saffron. # Garudea Prabawati

# Garudea Prabawati

Joglosemar | Insan Dipo Ferdias

PAKET VALENTINE—Model memamerkan paket menu valentine di Hotel Best Western Premier, Solo Baru, Senin (7/2).

LANGGANAN KORAN, BONUS IKLAN BARIS Bayar langganan koran 1 bulan, bonus iklan baris 1 minggu Bayar langganan koran 3 bulan, bonus iklan baris 1 bulan Berlaku mulai 1 Februari 2017 Hubungi : : (0271) 717141 Hotline Pelanggan 082295320028


www.joglosemar.co

RABU, 8 februari 2017

Akademia – Pendidikan

7

Ombudsman Larang Sekolah Tarik Iuran untuk UN Komputer SEMARANG—Ombudsman RI Perwakilan Jawa Tengah melarang pihak sekolah untuk menarik iuran apapun terkait pelaksanaan ujian nasional berbasis komputer (UNBK). “Kalau ada penarikan iuran untuk UNBK, itu termasuk pungutan liar (pungli),” kata Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Ombudsman RI Perwakilan Jateng Sabarudin Hulu di Semarang, baru-baru ini. Hal itu diungkapkannya mengantisipasi munculnya pungli untuk kesiapan pelaksanaan UNBK, terutama di sekolah-sekolah yang belum siap melaksanakan UNBK karena kekurangan fasilitas komputer. Sekolah yang masih kekurangan komputer dimungkinkan menyewa perangkat tersebut, atau membelinya demi keberlangsungan UNBK dan dikhawatirkan pendanaannya dibebankan kepada orang tua siswa. Sabarudin menegaskan, sesuai dengan UU Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional menyebutkan bahwa pendanaan pendidikan tanggung jawab bersama pemerintah pusat, daerah dan masyarakat. Akan tetapi, kata dia, peran masyarakat sudah diatur dalam PP Nomor 48 Tahun 2016 tentang Pendanaan Pendidikan, yakni pendanaan tersebut tidak boleh dalam bentuk pungutan atau pemaksaan. “Yang boleh adalah bantuan atau sumbangan. Kalau ada sekolah yang menetapkan besaran nominalnya atau mewajibkan membayar, jelas-jelas itu sudah masuk dalam pungli,” jelasnya. Menurut dia, Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 75 Tahun 2016 tentang Komite Sekolah juga sudah mengatur bahwa sekolah tidak boleh melakukan pungutan kepada orang tua siswa maupun peserta didik. “Tidak boleh menarik pungutan dengan alasan apapun, termasuk pengadaan komputer untuk pelaksanaan UNBK. Sudah menjadi tanggung jawab pemerintah untuk penyelenggaraan UNBK,” katanya. Sabarudin kembali menegaskan jika ada sekolah yang mewajibkan iuran bagi orang tua siswa untuk pengadaan perangkat komputer untuk pelaksanaan UNBK jelas merupakan pungli. # Okezone

Sejumlah Mahasiswa Asing Belajar Membatik SOLO—Mahasiswa asing yang tergabung dalam AIESEC UNS mengikuti kegiatan belajar membatik dalam acara batik class, Selasa (7/2). Kegiatan ini merupakan salah satu dari rangkaian acara untuk mahasiswa asing yang mengikuti pertukaran pelajar yang dilakukan AIESEC Local Committee UNS dalam program Bengawan Project. “Hari ini kita dari AIESEC, terutama dari program Bengawan Project melaksanakan kegiatan yakni praktik membuat batik, kita menyebutnya dengan kegiatan batik class,” terang Organizing Committee President Bengawan Project, Anisa Debby Oktaviani kepada wartawan, Selasa (7/2). Kegiatan ini bertujuan untuk mengenalkan mahasiswa asing pada batik, termasuk cara membuatnya. Sehingga, ke depan mereka tidak cuma beli, tetapi bisa tahu cara membuatnya. Anisa menambahkan, bahwa melalui kegiatan ini diharapkan para mahasiswa asing tersebut juga mengenal baju-baju tradisional Indonesia, salah satunya batik. Mahasiswa asing yang mengikuti batik class sebanyak 3 orang. “Sebenarnya mahasiswa asingnya ada 4 orang, tapi yang satu sudah balik ke Oman,” jelasnya. Salah satu mahasiswa dari China, Yolanda memiliki kesan tersendiri dengan adanya kegiatan membatik ini. “Di negara saya, tidak ada batik, dan baru tahu batik ya di Indonesia ini,” terangnya. # Andromeda Nova Hartavi

Joglosemar | Kurniawan Arie Wibowo

BELAJAR MEMBATIK—Mahasiswa asing asal China, Yolanda (kanan) sedang berusaha membuat batik di Rumah Batik Puspa Kencana Laweyan, Selasa (7/2).

Antara | Seno

SEBERANGI SUNGAI—Sejumlah siswa SDN 1 Campoan dibantu guru dan warga menyeberangi sungai di Desa Campoan, Mlandingan, Situbondo, Jawa Timur, Selasa (7/2). Sejumlah siswa harus menyeberangi sungai untuk menuju sekolah karena jembatan penghubung menuju sekolah rusak diterjang banjir.

20 SDN Miliki Murid Kurang Dari 120 Siswa

Disdik Bakal Lakukan Regrouping SOLO—Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Surakarta akan melakukan regrouping Sekolah Dasar Negeri (SDN). SDN yang akan dimerger didasarkan pada jumlah siswa yang ada yakni kurang dari 120 anak. Saat ini, Disdik sedang melakukan koordinasi dengan Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pendidikan di kecamatan masing-masing. Sedangkan untuk SD swasta yang memiliki siswa kurang dari 120 anak, Disdik hanya memberikan imbauan karena untuk kewenangan berada di yayasan masing-masing. Kepala Bidang (Kabid) Pendidikan Dasar SD dan Anak Usia Dini (AUD) Disdik Kota Surakarta, Wahyono, mengatakan di Solo sendiri setidaknya terdapat 20 SDN yang jumlah siswanya kurang dari 120 anak.

Jadi kita sampaikan ke UPT Pendidikan di kecamatan masing-masing. Kemudian minta usulan bagaimana baiknya karena UPT yang memahami kondisi di lapangan. Wahyono

Kabid Diksar SD dan AUD Disdik Kota Surakarta

Dari 20 SDN tersebut, tersebar di empat kecamatan. Di antaranya, Kecamatan Banjarsari terdapat dua SDN, Kecamatan Pasarkliwon ada empat SDN, dari Kecamatan Laweyan ada enam SDN dan Jebres ada delapan SDN. Sedangkan untuk Kecamatan Serengan tidak ada SDN muridnya kurang dari 120 anak. Sehingga SDN yang ada di Serengan tidak akan terkena regrouping. “Jadi kita sampaikan ke UPT Pendidikan di kecamat-

an masing-masing. Kemudian minta usulan bagaimana baiknya karena UPT yang memahami kondisi di lapangan,” kata Wahyono, Selasa (7/2). Lanjut Wahyono, selain jumlah murid, dalam melakukan regrouping juga mempertimbangkan letak geografis dan luas tanah. “Jadi kami sudah mengomunikasikan ini dengan masing-masing UPT Pendidikan di kecamatan. Kemudian kami juga melibatkan pengawas SD. Sehingga kami

masih menunggu usulan-usulan dari UPT Pendidikan. Semoga tahun ajaran baru besok sudah ada keputusan,” imbuh Wahyono. Menurut Wahyono, meski jumlah murid di 20 SDN tersebut kurang dari 120 siswa, bukan berarti kualitas dari SDN buruk. “SD negeri di Solo semuanya menerapkan delapan

SD Negeri Dengan Murid Kurang dari 120 Siswa Kecamatan Laweyan 1. SDN Bumi II No. 205 2. SDN Cakraningratan 3. SDN Mangkubumen Kulon 83 4. SDN Sriwedari No. 197 5. SDN Kerten II 6. SDN Tegalayu Kecamatan Pasar Kliwon 1. SDN Baturono No. 136 2. SDN Kusumodilagan 3. SDN Lojiwetan 4. SDN Gurawan

Inisiasi Kerja Sama Bidang Pendidikan CNU bermula ketika salah satu staf pendidik di Prodi Peternakan, Fakultas Pertanian (FP) UNS melanjutkan studi S3 di sana. Selanjutnya, pada pertengahan 2016 disepakati MoA di tingkat fakultas antara FP UNS dan College of Agriculture and Life Science CNU. Buah dari MoA tersebut adalah diterimanya tiga mahasiswa Program Studi Peternakan UNS untuk mengikuti Program 2016 GKS for ASEAN countries’ Science and Engineering Students. Program tersebut 100 persen gratis dibiayai oleh Pemerintah Korsel. Program tersebut merupakan salah satu kegiatan musim panas yang bertujuan untuk

mencari pemimpin masa depan di Negara-negara ASEAN. “Secara singkat program ini berisikan kuliah bidang ilmu terkait, bahasa Korea, budaya dan sejarah, melakukan penelitian yang diawasi oleh mahasiswa pascasarjana CNU, mengunjungi Research institute, industri dan pusat budaya dan sejarah di Korea,” terang Ravik, Selasa (7/2). Selain itu, Ravik melanjutkan, FP UNS juga mengirimkan dua mahasiswa untuk bergabung dalam program Winter for International Learners & Leaders (WILL) pada awal Januari 2017. Program ini merupakan short course bagi mahasiswa internasional yang

ingin belajar budaya dan bahasa Korea, serta mengunjungi research institute yang bereputasi secara internasional. Selain kegiatan pendidikan, kegiatan penelitian khususnya joint publication masih terus berlanjut sampai saat ini. “Salah satu program yang akan disepakati oleh UNS dan CNU pada hari ini adalah dual degree program untuk program S1,” ujar Ravik. Ravik berharap, di masa yang akan datang adalah hubungan UNS dan CNU semakin erat sehingga buah dari MoU ini semakin banyak dan bermanfaat bagi civitas akademika dari kedua institusi. # Dwi Hastuti

Andre Rahmanto

Ingin Lebih Membumikan Perhumas

T

ak hanya menjabat sebagai Deputi Humas Universitas Sebelas Maret Surakarta (UNS), namun Andre Rahmanto juga diberi amanah untuk menjadi Ketua Perhimpunan Hubungan Masyarakat (Perhumas) Soloraya. Sebagai Ketua Perhumas, Andre ingin lebih membumikan keberadaan Perhumas di kalangan masyarakat. “Masyarakat awam belum begitu paham dengan apa itu Perhumas. Untuk itu saya ingin lebih memperkenalkan Perhumas ke masyarakat,” ujar Andre, Selasa (7/2). Selama ini, berbagai kegiatan digelar oleh Perhumas Soloraya. Di antaranya menggelar seminar dan pelatihan. Kemudian sharing dan tukar pikiran antar anggota Perhumas. “Jadi tiap

sebulan sekali kita sharing dan ketemu. Misal ada masalah bisa dipecahkan bersama,” ujar Andre yang juga sebagai dosen di FKIP dan FISIP UNS ini. Namun ke depannya, Andre berharap Perhumas ini bisa lebih membumi. Yaitu dengan turut berperan aktif untuk membantu permasalahan yang ada di eks Karesidenan Surakarta. “Kalau secara pribadi sudah banyak yang berperan membantu permasalahan yang ada di Surakarta. Namun jika atas nama Perhumas masih minim. Semoga kedepannya keberadaan Perhumas ini bisa memberikan manfaat dan berkontribusi bagi masyarakat,” ujar suami dari

Umi Haryaningsih ini. Disela-sela kesibukannya Andre masih meluangkan waktu untuk membimbing wargadiperumahannyadalam

Kecamatan Jebres 1. SDN Belik 122 2. SDN Bororejo 3. SDN Karengen 4. SDN Purwoprajan 5. SDN Sanggrahan 6. SDN Tegalharjo No 187 7. SDN Tegalkuniran No. 185 8. SDN Sudiroprajan 125 Kecamatan Banjarsari 1. SDN Nayu Barat 3 2. SDN Sumber 6 No 255 Sumber: Dikdas Surakarta

UNS Teken Mou Dengan CNU Korsel SOLO—Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta menginisiasi kerja sama di bidang pendidikan dan penelitian dengan beberapa instansi atau universitas di Korea Selatan (Korsel), salah satunya Chungnam National University (CNU). Universitas yang berlokasi di Daejeon, kota pusat penelitian Korsel, CNU menjadi salah satu top 10 National University. Ini dilakukan karena selama ini Korsel menjadi salah satu destinasi masyarakat dunia termasuk Indonesia untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi. Rektor UNS, Ravik Karsidi, mengatakan inisiasi kerja sama antara UNS dan

standar yang sudah terpenuhi. Sehingga satu SDN dengan SDN lainnya standar sama sehingga tidak ada SDN yang kualitasnya buruk,” pungkas Wahyono. Untuk jumlah SDN di Solo yaitu ada 166, lalu SD Swasta berjumlah 84, satu MI negeri dan 6 MI swasta serta 17 SD Luar Biasa (LB). # Dwi Hastuti

membuat buletin bulanan. Bahkan Andre lah yang memelopori hadirnya buletin yang diberi nama Bertiga (Berita Warga RT Tiga). “Ya untuk mengajari nulis anak-anak muda di perumahan. Buletin ini sudah dua tahun berdiri dan Alhamdulilah sampai sekarang masih jalan,”ujar Andre yang tinggal di Perumahan UNS V Ngringo ini. # Dwi Hastuti

Joglosemar | Dwi Hastuti

UIN Jakarta Jadi PTN Berbadan Hukum TANGSEL—Kampus UIN Syarif Hidayatullah Jakarta tengah menjalani proses peralihan pengelolaan otonomi Perguruan Tinggi Negeri (PTN), dari sebelumnya yang berbentuk Badan Layanan Umum (BLU) menjadi Perguruan Tinggi Negeri Badan Hukum (PTN-BH). Jika sudah resmi menerapkan sistem badan hukum, UIN Jakarta jadi kampus Islam pertama di Indonesia yang mengisi daftar urutan PTN ke-12 dengan sistem PTN-BH tersebut. Rektor UIN Jakarta, Dede Rosyada menerangkan sistem pengelolaan PTN-BH merupakan kebijakan negara yang menekankan pada kemandirian perguruan tinggi agar dapat tumbuh kreatif dan inovatif. Kondisi demikian, membuat UIN Jakarta akan lebih mudah dan leluasa dalam memutuskan berbagai ketentuan. “Ini masih dalam prosesnya, kita memang didorong terus oleh Kemenristekdikti dan Kemenag agar beralih ke PTN-BH, jadi kita lebih leluasa. Jika sudah resmi, maka kampus UIN Jakarta adalah kampus Islam pertama yang akan mengelola dengan sistem itu,” terang Dede Rosyada, usai seminar UIN Jakarta Menuju PTN-BH, di Gedung Auditorium Utama UIN, Ciputat, Tangerang Selatan, Selasa (7/2). PTN-BH didasari pada amanat Undang-Undang Sistem Pendidikan Nasional (Sisdiknas) Nomor 20 Tahun 2003 yang menegaskan soal otonomi perguruan tinggi. Dalam praktiknya, universitas akan diberi kebebasan untuk mengembangkan berbagai riset dan inovasi tanpa terganjal aturan administratif yang selama ini menempuh panjangnya mata rantai birokrasi. “Kita akan lebih mandiri untuk menentukan kebijakan-kebijakan strategis, misalnya penentuan soal prodi, tarif dan hal lainnya. Selama ini jika ingin membahas tentang itu birokrasinya ruwet dan panjang di berbagai kementerian,” tambah Dede. # Okezone


Hukum & Kriminal

8 Patroli

Istri TNI Diimbau Buka Usaha WONOGIRI—Komandan Kodim (Dandim) 0728/Wonogiri Letkol (Inf ) Basuki Sepriyadi mengimbau anggotanya untuk mengarahkan para istri membuka usaha di rumah. Dandim juga mengimbau agar tidak mengandalkan pinjaman di bank. Imbauan Dandim disampaikan dalam pelaksanaan pembinaan fisik di Lapangan Pringgodani, Wonokarto, Wonogiri, Selasa (7/2). Kegiatan pembinaan fisik diikuti Kasdim, Danramil, Perwira Seksi, Bintara, Tamtama, serta PNS jajaran Kodim. Dandim menyampaikan, keharmonisan keluarga harus selalu dijaga jangan sampai terpecah kendati banyak masalah. “Jika ada masalah ekonomi jangan sampai pinjam sana pinjam sini atau gali lubang tutup lubang mengandalkan pinjaman bank,� terangnya. #Aris Arianto

www.joglosemar.co

RABU, 8 FEBRUARI 2017

Penuh Luka, Diduga Korban Pembunuhan

Mayat ABG Tanpa Kepala di Hutan SRAGEN—Warga Desa Ngargosari, Kecamatan Sumberlawang digegerkan dengan penemuan sesosok mayat perempuan dengan kondisi tanpa kepala dan penuh luka. Mayat yang diperkirakan berusia belasan tahun atau anak baru gede (ABG) itu ditemukan di semak-semak di tengah areal kebun milik Perhutani Petak III B, Dukuh Boyolayar, Desa Ngargosari, Sumberlawang, Selasa (7/2) pukul 16.00 WIB. Saat ditemukan, kondisi mayat sudah membusuk dan mengeluarkan bau menyengat. Bagian dada dan kepala sudah hilang, hanya menyisa-

kan celana jeans yang dikenakan dengan sedikit gumpalan daging yang tersisa. Tidak ada identitas yang ditemukan pada mayat tersebut. Hanya sepotong celana jeans yang dikenakan oleh korban yang ada di lokasi kejadian. Mayat itu ditemukan tanpa sengaja oleh Teguh Wibowo (34), warga Dukuh Boyolayar RT 27, Desa Ngargosari, Sumberlawang. Saat sedang mencari rumput di areal kebun Perhutani, ia mendadak terusik oleh bau busuk. Setelah dicari, ternyata bau itu bersumber dari sesosok mayat yang sudah rusak. “Awalnya

Saat ditemukan, kondisi mayat sudah membusuk dan mengeluarkan bau menyengat. saya hanya melihat ada celana jeans saja. Setelah saya dekati, kok seperti tubuh manusia tapi memang tidak utuh,� katanya saat diinterogasi kepolisian. Temuan itu langsung diteruskan ke pegawai Perhutani setempat, Karsono (49) yang kemudian melaporkannya ke Polsek Sumberlawang. Tak lama berselang, tim Polsek

bersama tim Identifikasi Polres tiba di lokasi untuk melakukan olah TKP dan mengevakuasi jasad tanpa identitas tersebut. Kapolres Sragen AKP Cahyo Widiarso melalui Kasubag Humas AKP Saptiwi membenarkan adanya penemuan mayat perempuan tersebut. Namun, perihal indikasi korban pembunuhan, saat ini masih dalam penyelidikan. Sementara, Kanit Reskrim Polsek Gemolong Aiptu Bendot mewakili Kapolsek AKP Sugiyarto menyampaikan, dari kondisi fisiknya jasad perempuan itu memang sudah tidak ada kepala dan lehernya. Kondisi

jasad yang sudah rusak, juga menyulitkan proses identifikasi. Perihal indikasi pembunuhan, ia mengisyaratkan tidak menutup kemungkinan lantaran melihat kondisi bagian tubuh yang tersisa memang menunjukkan adanya bekas luka. “Dada ke atas sudah nggak ada. Memang ada seperti bekas luka di bagian tubuh yang masih tersisa. Belum bisa diidentifikasi karena kondisinya memang sudah agak rusak,� jelasnya. Hingga pukul 22.00 WIB tadi malam, jasad itu baru akan diberangkatkan ke RSUD dr Moewardi Solo untuk diautopsi. #Wardoyo

Asyik Ngegame, Lima Pelajar Terjaring Razia SUKOHARJO—Lima pelajar terjaring operasi penyakit masyarakat (pekat) di salah satu rental game di wilayah Desa Bentakan, Kecamatan Baki, Selasa (7/2). Operasi pekat tersebut dilakukan oleh para petugas Polsek Baki pada jam kegiatan belajar mengajar (KBM) berlangsung. Kapolsek Baki AKP Poniman mewakili Kapolres Sukoharjo AKBP Ruminio Ardano mengatakan, lima pelajar berinisial AI, SR, RA, DH, dan PA ditangkap saat tengah asyik bermain game pada jam belajar. Kelima pelajar tersebut berasal dari tiga sekolah berbeda di Kota Solo. Saat dimintai keterangan, mereka beralasan nekat ngegame saat jam KBM karena terlambat masuk sekolah. Kemudian kelimanya dibawa ke Mapolsek untuk diberi pembinaan. “Di kantor (Mapolsek), kami memberikan pembinaan. Dan mereka juga diwajibkan membuat surat pernyataan untuk tidak mengulangi perbuatannya di kemudian hari. Setelah itu, kelimanya dikembalikan kepada orangtua masingmasing,� ujar Kapolsek. Ia juga mengimbau kepada pengusaha rental game agar melarang pengunjung yang masih berseragam untuk bermain game, terutama pada jam-jam sekolah. Hal itu dilakukan sebagai upaya bersama-sama dalam memberantas pekat dan kenakalan remaja. “Yang jelas, operasi pekat seperti ini akan terus digencarkan. Diharapkan para orangtua agar lebih cermat dalam menjaga dan mendidik anakanaknya. Karena kepedulian orangtua sangat berpengaruh untuk perkembangan anak,� terang Kapolsek. #Dynda Wahyu Wardhani

Tenggak Oplosan, 3 Tewas 1 Kritis BANTUL—Tiga warga Bantul tewas dan satu lainnya dalam kondisi kritis setelah menenggak minuman keras (miras) oplosan. Keempatnya disebut menenggak miras saat menghadiri acara dangdutan. Berdasarkan informasi yang dihimpun, Selasa (7/2), tiga korban tewas sempat menjalani perawatan di RS PKU Muhammadiyah Bantul dan RSUD Panembahan Senopati, Bantul. Satu orang kritis masih dirawat di rumah sakit yang sama. Tiga korban tewas itu terdiri dari dua warga Desa Kurahan, Bantul, yakni WDC (21) dan SDR, serta MD (23), warga Pajangan, Bantul. Satu korban yang masih dirawat berinisial KUS (23), warga Kurahan, Bantul. Heri Suharto (46), ayah WDC, menceritakan, berdasarkan keterangan temantemannya, WDC minum-minum saat menonton acara hiburan musik dangdut di Imogiri, Bantul. Dokter, menurutnya, menyebut anaknya meninggal akibat miras. Mulutnya berbuih dan bercampur darah. “Anak saya itu setelah minum (miras) emosi tinggi. Waktu dibangunin pagi suruh bantu ibunya jualan es malah bentak-bentak. Katanya dada sama tenggorokan sakit. Kalau saya tanya nggak ngaku, tapi teman-temannya bilang minum (miras),� kata Heri di rumah duka di Kurahan, Bantul. Kapolsek Bantul Kompol Paimun mengatakan pihaknya telah menyita sejumlah botol yang diduga untuk miras oplosan dari penjualnya di daerah Melikan, Bantul. “Miras oplosan atau bukan masih dalam penyelidikan. Di tempat yang diduga penjual, kita hanya menemukan sisa-sisa botolnya,� katanya di Mapolsek. #Detik

OLAH TKP—Tim Polsek Sambungmacan dan Polres Sragen melakukan olah TKP penemuan mayat balita yang terseret arus parit di Dam Gringging, Sambungmacan, Selasa (7/2).

! "#$

Joglosemar | Warodyo

Balita 2 Tahun Tewas Terseret Arus Parit

SRAGEN—Nasib malang menimpa Gilang, balita asal Dukuh Sulur Rejo RT 28, Desa Gringging, Kecamatan Sambungmacan. Bocah berusia dua tahun kurang empat hari itu ditemukan tewas di bendungan irigasi dukuh setempat, Selasa (7/2). Tragisnya, korban diduga tewas terseret arus air di saluran parit dekat rumahnya hingga terdampar di dam yang berjarak sekitar 150 meter. Insiden itu terjadi karena lalai dari pengawasan ibunya yang sedang ngepel lantai. Informasi yang dihimpun di lapangan, insiden memilukan

itu terjadi sekitar pukul 10.00 WIB. Menurut keterangan warga sekitar, pagi itu korban sedang di rumah bersama ibunya yang bernama Ana. Sedangkan neneknya yang biasa mengasuh korban, pergi ke sawah yang berada di sebelah barat rumah. Saat ibunya tengah mengepel lantai, korban masih terlihat bermain di dalam rumah. Namun, entah karena sibuknya, ibu korban kemudian terlalai dan tidak memperhatikan putranya lagi. Ia baru kaget setelah setengah jam kemudian, nenek korban pulang dari sawah dan menanyakan keberadaan Gilang. Saat itulah Ana terkejut bu-

kan kepalang, karena putranya sudah tidak terlihat di rumah lagi. Ia bersama ibunya kemudian berusaha mencari putranya di sekitar rumah. Namun tidak ada tanda-tanda keberadaan korban. Di tengah kepanikan, ada warga yang sempat menduga kemungkinan korban yang selama ini sangat dekat dengan neneknya, berusaha menyusul neneknya ke sawah. Mendengar hal itu, warga langsung beramairamai membantu pencarian dengan menyusuri parit berkedalaman 1,5 meter yang ada di sebelah barat rumah korban. Setelah menyusuri hampir

150 meter, salah satu warga, Diyono kaget mendapati sesosok tubuh kecil yang telungkup di atas dam atau bangunan irigasi. Seketika ia langsung mengevakuasi bocah malang itu dan membawanya ke rumah korban. Namun kondisinya sudah meninggal. Kapolres Sragen AKBP Cah-

yo Widiarso melalui Kasubag Humas AKP Saptiwi mengatakan, dari hasil olah TKP dan visum, tidak ditemukan tandatanda kekerasan atau penganiayaan. “Dugaannya lengah dari pantauan, sehingga korban yang masih kecil bermain ke saluran air yang kemudian terseret arus,� jelasnya. #Wardoyo

Kapolsek Masaran Blusukan Sosialisasi SMILE Police SRAGEN—Menyusul peresmian program layanan terintegrasi pelayanan masyarakat berbasis aplikasi online SMILE Police Polda Jateng yang dilaunching Kapolri pekan lalu, jajaran Polsek Masaran langsung merespons dengan menggelar sosialisasi serentak. Tak hanya personel, Kapolsek bahkan terjun langsung melakukan sosialisasi ke sejumlah instansi dan tokoh masyarakat, Selasa (7/2). Kapolsek Masaran AKP Mujiono mewakili Kapolres Sragen AKBP Cahyo Widiarso mengungkapkan, sosialisasi dilakukan sebagai tindak lanjut instruksi Kapolri, Kapolda, dan Kapolres perihal penerapan layanan SMILE Police yang mulai diberlakukan. Sosialisasi melibatkan semua personel Polsek dengan sasaran mulai dari tokoh masyarakat, guru, kepala sekolah, perangkat desa, hingga masyarakat biasa. Setiap personel memberikan arahan mengenai program SMILE Police berikut teknis mengunduh aplikasi serta penggunaannya. “Jadi sebelum terjun, semua personel memang sudah kami arahkan men-download dan

tahu fungsi serta penerapan dari masing-masing aplikasi. Sehingga ketika bertemu dengan masyarakat, mereka bisa menjelaskan bagaimana memanfaatkannya. Ada Panic Button, E-babinkamtibmas, E-public Service pada bidang lalu lintas, E-complain, E-learning, dan E-office,� paparnya. Bahkan, Kapolsek sendiri kemarin juga terjun langsung melatih cara mengunduh serta mempraktikkan langsung penggunaan aplikasi SMILE Police di Pemdes Pilang. Tak hanya Kades Sukisno, beberapa perangkat desa yang memiliki handphone berbasis Android juga terlihat antusias untuk mengikuti pelatihan gratis dari Kapolsek. “Harapan kami dengan mengenal aplikasi SMILE Police, semua pihak mulai dari tokoh masyarakat, perangkat desa, maupun warga bisa memanfaatkan layanan yang sudah disediakan oleh SMILE Police itu. Sehingga apabila ada kejadian apa-apa, bisa segera lapor dan berkoordinasi dengan Polsek. Lalu kalau akan mengurus pelayanan SKCK atau surat ke kepolisian, juga bisa menggunakannya dengan mudah,� jelasnya. #Wardoyo

SMILE POLICE— Kades Pilang, Sukisno (kiri) bersama Kapolsek Masaran AKP Mujiono dan perangkat desa setempat menunjukkan aplikasi SMILE Police yang sudah diunduh setelah mendapat sosialisasi singkat, Selasa (7/2). Joglosemar | Warodyo

Usut Kasus Kejahatan Perbankan

Tim Penyidik Hadirkan Saksi Ahli Pidana SOLO—Jajaran penyidik Satreskrim Polresta Surakarta bakal menghadirkan saksi ahli pidana dalam penanganan kasus tindak pidana khusus dugaan kejahatan perbankan di Bank UOB, Jalan Urip Sumoharjo, Jebres. Menurut Kasat Reskrim Polresta Surakarta Kompol Agus Puryadi, pemanggilan saksi ahli pidana sudah dijadwalkan pekan depan. “Sudah dijadwalkan, tim penyidik akan meminta keterangan saksi ahli pidana pada pekan depan. Penjelasan dari saksi ahli pidana sangat diperlukan dalam penyempurnaan berita acara pemeriksaan (BAP),� terang Agus mewakili Kapolresta Surakarta Kombes Pol Ahmad Luthfi di Mapolres-

ta, Selasa (7/2). Lebih lanjut, saksi ahli pidana yang akan dihadirkan berasal dari salah satu universitas terkemuka di Solo. Saksi ahli akan memberikan petunjuk guna melengkapi berkas atas rekomendasi dari Ditreskrimsus Polda Jateng. Menurut Agus, saat ini penanganan kasus tindak pidana khusus dugaan kejahatan perbankan itu masih pendalaman penyidikan. “Penetapan tersangka menunggu hasil keterangan saksi ahli serta gelar perkara,� jelasnya. “Dalam mengusut kasus ini tim penyidik telah memeriksa dari pihak Bank UOB beberapa bulan lalu. Tim penyidik juga telah memeriksa saksi dari

Otoritas Jasa Keuangan (OJK),� imbuhnya. Seperti diberitakan, kasus dugaan tindak pidana khusus kejahatan perbankan ini ditangani penyidik Polresta menyusul bobolnya uang tabungan bersama sekitar Rp 21,6 miliar milik nasabah, Roestina Cahyo Dewi di Bank UOB. Uang sebanyak itu dapat diambil oleh Waseso dengan memalsukan tanda tangan Roestina Cahyo Dewi. Dalam mengusut kasus dugaan tindak pidana khusus perbankan ini, penyidik telah memeriksa tim ahli dari OJK Jakarta yang turut mengikuti jalannya rekonstruksi di kantor Bank UOB. Keterangan mereka telah tertuang dalam BAP. #Satria Utama


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.