E paper 10 maret 2017

Page 1

Info Pelanggan

0271-717141 JOGLOSEMAR @Joglosemarnews harianjoglosemar@gmail.com @Joglosemarnews

www.joglosemar.co

Harga Rp 3.000

JUMAT WAGE, 10 MARET 2017

Terbit 20 Halaman Manajemen bersama konsorsium PNRI Rp 137.989.835.260 Perum PNRI Rp 107.710.849.102 PT Sandipala Artha Putra Rp 145.851.156.022 PT Mega Lestari Unggul yang merupakan holding company PT Sandipala Artha Putra Rp 148.863.947.122 PT LEN Industri Rp 20.925.163.862 PT Sucofindo Rp 8.231.289.362 PT Quadra Solution Rp 127.320.213.798,36

liran ma A KTP i r e n Pe k eProye at a n a D Sur dalam an a Dakw KPK Jaksa Anas Urbaningrum 5,5 JUTA DOLAR AS

Yasonna Laoly 84.000 DOLAR AS

Ganjar Pranowo 520.000 DOLAR AS

Abdul Malik Haramaen 37.000 DOLAR AS

Teguh Djuwarno 167.000 DOLAR AS

KPK Beber Bancakan Proyek e-KTP

Ganjar Rp 6 M, Anas Rp 71 M

Ade Komarudin 100.000 DOLAR AS

JAKARTA—Kasus korupsi proyek Kartu Tanda Penduduk Elektronik (eKTP) yang merugikan negara Rp 2,3 triliun, mulai disidangkan di Pengadilan Tipikor Jakarta, Rabu (9/3). Agenda pertama sidang adalah pembacaan surat dakwaan oleh jaksa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Duduk sebagai terdakwa Irman mantan Dirjen Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kemendagri

Gubernur Jateng Ganjar Pranowo membantah menerima duit 520.000 dolar AS (sekitar Rp 6 miliar lebih) seperti dalam dakwaan jaksa KPK

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 1

Ilustrasi: 100.000 Dolar AS: Rp 1,3 Miliar 1 Juta Dolar AS: Rp 13 Miliar Jika nilai tukar 1 Dolar AS: Rp 13.000

Agun Gunandjar Sudarsa 1,047 JUTA DOLAR AS

Markus Nari Rp 4 miliar dan 13.000 dolar AS Khatibul Umam Wiranu 400.000 dolar AS M Jafar Hapsah 100.000 dolar AS Abraham Mose, Agus Iswanto, Andra Agusalam, dan Darma Mapangara selaku direksi PT LEN Industri masing-masing Rp 1 miliar Wahyudin Bagenda selaku Direktur Utama PT LEN Industri Rp 2 miliar Johanes Marliem 14,880 juta dolar AS dan Rp 25.242.546.892 37 anggota Komisi II lain seluruhnya berjumlah 556.000 dolar AS, masing-masing mendapatkan uang 13-18.000 dolar AS Beberapa anggota tim Fatmawati yaitu Jimmy Iskandar Tedjasusila alias Bobby, Eko Purwoko, Andi Noor, Wahyu Setyo, Benny Akhir, Dudi, dan Kurniawan masing-masing Rp 60 juta.

Gamawan Fauzi 4,5 JUTA DOLAR AS DAN Rp 50 JUTA

Melcias Marchus Mekeng 1,4 JUTA DOLAR AS

Marzuki Ali Rp 20 MILIAR

Fot o-fo

Jazuli Juwaini 37.000 DOLAR AS

2 Personel Polres Positif Nyabu

a to: Antar

SIDANG KORUPSI— Terdakwa korupsi e-KTP, Irman (kanan) dan, Sugiharto (kedua kanan) menjalani sidang perdana di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Kamis (9/3).

SRAGEN—Nyanyian Aiptu AGS (42), Kanit Narkoba Satres Narkoba Polres Sragen yang ditangkap Polda Jateng karena terindikasi menjadi bandar sabu, mulai mendapati jawaban. Setidaknya ada dua personel Polres Sragen yang kembali dibawa ke Polda Jateng karena hasil tes urinenya positif, Kamis (9/3).

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 5

Olly Dondokambey 1,2 JUTA DOLAR AS

serta Sugiharto mantan Direktur Pengelolaan Informasi Administrasi Kependudukan dan Pencatatan Sipil.

Antara | Indrianto Eko Suwarso

Nu'man Abdul Hakim 37.000 dolar AS Diah Anggraini 2,7 juta dolar AS dan Rp 22,5 juta Drajat Wisnu S. 615.000 dolar AS dan Rp 25 juta 6 orang anggota panitia lelang masing-masing 50.000 dolar AS Husni Fahmi 150.000 dolar AS dan Rp 30 juta Tamsil Lindrung 700.000 dolar AS Mirwan Amir 1,2 juta dolar AS Arief Wibowo 108.000 dolar AS Chaeruman Harahap 584.000 dolar AS & Rp 26 miliar Mustoko Weni 408.000 dolar AS Ignatius Mulyono 258.000 dolar AS Taufik Effendi 103.000 dolar AS Miryam S Haryani 23.000 dolar AS Rindoko, Nu'man Abdul Hakim, dan Jamal Aziz selaku Kapoksi pada Komisi II DPR masing-masing 37.000 dolar AS

Rakyat Daerah Ikut Rasakan Dampaknya SRAGEN—Kasus megakorupsi proyek e-KTP yang ternyata menjadi bancaan kalangan elit politik dan pejabat di atas, berdampak petaka di daerah-daerah di Indonesia, termasuk di Sragen. Bahkan, sejak September 2016 yang menjadi akhir ketersediaan blangko, hingga kini antrean daftar e-KTP yang menunggu pencetakan sudah mencapai Rp 2,5 juta di wilayah Jawa Tengah.

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 1

Bella Cynthia N

BEDA NASIB BANDAR SABU KAKAP JELANG PENENTUAN HIDUP MATI

Srinthil Langsung ke LP, Subiyanto Ditolak Karena Stroke Dok Pribadi

Masih ingat dengan drama penggerebekan dua bandar sabu kelas kakap asal Sragen dan Karanganyar di jalan Sragen-Solo awal Januari lalu. Kedua bandar sabu itu bernasib tidak sama.

Wardoyo

S

uasana kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Sragen, Kamis (9/3) pagi mendadak sibuk. Sebuah mobil tahanan berpelat Semarang berhenti tepat di depan kantor. Beberapa petugas polisi bersenjata tampak mengawal dua orang berbaju tahanan Polda Jateng. Satu di antaranya yang sudah paruh baya tampak sangat menderita, bahkan jalannya

pun harus dipapah beberapa petugas. Dia adalah salah satu bandar sabu bernama Subiyanto (51).

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 5

DITOLAK KEJAKSAAN— Bandar sabu, Subiyanto asal Matesih ditolak pelimpahannya oleh Kejari Sragen karena terkena stroke, foto diambil beberapa waktu lalu. Joglosemar | Wardoyo

Harus Balance

0877 3500 1497

Iki Lho!

Ikan Tuna Monster

A

nda hobi memancing? Berapakah berat terbanyak ikan hasil pancingan anda? Dikutip dari anibee, baru-baru ini nelayan Jepang memecahkan rekor tangkapan ikan tuna dengan berat 446 Kg dan panjang 2,82 meter di lepas pantai Wakayama. Kapten kapal, Yoshifumi Khodama mengisahkan dirinya dan awak kapal berjibaku melawan sang ikan monster selama 30 menit. Ikan tersebut terjual dengan harga sekitar 350 juta Rupiah. #Yuhan Perdana hƩp://joglosemar.co/

M

enjadi wanita karier adalah pilihan. Kadang terjadi ketidakseimbangan yang akhirnya mengorbankan kehidupan pribadi sehingga memberikan beban. Namun kondisi ini diakui Bella Chintya Novitasari tidak terjadi padanya.

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 5

anibee

KirimkanKomentar KomentarAnda AndaTerkait Kirimkan Terkait Berita di Halaman ini Berita di Halaman ini atau Informasi/ atau Informasi/Foto Penting Foto Penting di Sekitar Melalui di Sekitar Anda melaluiAnda Kanal Kananl WhatsApp - Telegram WhatsApp – Telegram – SMS- SMS JOGLOSEMAR JOGLOSEMARini ini

Benar-benar Darurat Narkoba Negara ini benar-benar darurat narkoba , kanit narkoba jadi bandar, teman-teman satu polres yang pernah disuplai 17 orang, kalau benar terbukti, lha personil polres yang gak nyabu tinggal berapa? Kok ya gak takut azab dunia dipecat, dipenjara, bikin malu anak istri ortu , juga mertua, kalau azab akheratnya ya neraka jahanam. Semoga yg belum nyabu tdk kepingin nyoba nggih,.. +6285879126430


Solo

2

www.joglosemar.co

JUMAT, 10 MARET 2017

THR Sriwedari Tetap Wajib Bayar Sewa BALAIKOTA—Pemerintah Kota (Pemkot) Surakarta memberikan kelonggaran kepada THR Sriwedari untuk mempersiapkan kepindahan hingga akhir Desember 2017. Selama masa perpanjangan ini, THR tetap diwajibkan membayar uang sewa lahan Rp 38 juta per bulan. “Biaya sewa lahan THR Sriwedari tetap dibayarkan seperti kemarin. Untuk pembayarannya dimulai Januari lalu sampai Desember nanti,” terang Kepala Dinas Pariwisata (Dispar) Surakarta, Basuki Anggoro Hexa kepada wartawan, Kamis (9/3). Tetap ditariknya biaya sewa lahan tersebut, karena THR Sriwedari masuk dalam target Pendapatan Asli Daerah (PAD) dengan kontribusi Rp 1,2 miliar per tahun. Sementara itu pengajuan izin perpanjangan operasional telah dilayangkan manajemen THR ke Pemkot pada 28 Februari lalu. “Satu Januari 2018 sudah harus bersih tidak ada lagi wahana permainan,” ungkapnya. Dengan diberikannya kelonggaran waktu ini, Pemkot berharap pihak THR segera menentukan lokasi baru dan memulai proses pembongkaran. Pasalnya diperkirakan membutuhkan waktu lama untuk melakukan pembongkaran berbagai wahana permainan yang dimiliki THR. Sebelumnya Direktur THR Sriwedari, Sinyo Sujarkasi menyatakan untuk membongkar wahana yang ada butuh waktu cukup lama. Jadi waktu perpanjangan diminta untuk proses pembongkaran dan pemindahan ke lokasi baru. “Kita juga memperhatikan sekitar 100 pekerja dan teman-teman komunitas agar tidak vakum terlalu lama. Bahkan sudah ada yang dibongkar,” imbuhnya. Sementara itu Walikota Surakarta, FX Hadi Rudyatmo membuka peluang THR untuk pindah ke Taman Satwa Taru Jurug (TSTJ). “Kita masih menunggu pemaparan konsep dari manajemen THR seperti apa di TSTJ nanti. Ini biar sejalan dengan rencana revitalisasi di TSTJ yang akan mulai dikerjakan,” pungkasnya. #Ari Welianto

Disdag Desak Pembasmian Praktik Kartel Cabai BANJARSARI—Dinas Perdagangan (Disdag) Surakarta memastikan harga jenis cabai rawit merah masih stabil tinggi. Sementara terkait praktik kartel, Disdag mendesak adanya pengusutan secara tutas. Kepala Dinas Perdagangan Kota Surakarta Subagiyo, menyatakan, dari hasil pantauan, selama sepekan harga cabai jenis cabai rawit di Kota Solo masih stabil tinggi, yakni berkisar Rp 120.000 hingga Rp 140.000 per kilogram. “Namun, untuk jenis lain masih wajar,” terang Subagyo saat dihubungi Joglosemar, Kamis (9/3). Lebih lanjut, ia menjelaskan, dari hasil pantauan Dinas Perdagangan di sejumlah pasar tradisional harga cabai rawit hijau, keriting, dan cabai hijau besar berkisar Rp 35.000 hingga Rp 50.000 per kg. Ia menyebutkan, pasokan cabai di Kota Solo berkisar 7-8 ton per hari. Pantauan yang dilakukan Dinas Perdagangan sesuai tugas pokok dan fungsinya, yakni menyediakan sarana prasarana perdagangan berupa pasar. Dalam Peraturan Daerah (Perda) No.1/2010 dilarang adanya monopoli. Ia menegaskan kepada seluruh distributor maupun pedagang cabai di Kota Solo dilarang keras melakukan monopoli harga. “Sistem perdagangan sudah diatur dan harus ada keadilan serta pemerataan, sehingga tidak ada warga negara yang melakukan sesuatu hal yang dapat merugikan masyarakat,” terang dia. Saat disinggung adanya penangkapan pelaku kartel cabai oleh Bareskrim Mabes Polri, Subagyo mengaku pernah dimintai keterangan tim penyidik M terkait sistem pantauan harga cabai. Pihaknya juga mengaku tidak bisa memastikan adanya praktik kartel di pasar-pasar Solo. “Saya hanya dimintai keterangan terkait pantauan harga cabai. Terhadap oknum pedagang yang melakukan monopoli menjadi kewenangan penegak hukum,” terang dia. #Satria Utama

0877 3500 1497 Kirimkan Komentar Anda Terkait Berita di Halaman ini atau Informasi/Foto Penting di Sekitar Anda melalui Kanal WhatsApp – Telegram – SMS JOGLOSEMAR ini

Joglosemar | Kurniawan Arie Wibowo

THR PERPANJANG SEWA—Warga melintas di pintu masuk Taman Sriwedari, Surakarta, Kamis (9/3). Taman Hiburan Rakyat (THR) Sriwedari telah mengajukan perpanjangan sewa hingga Desember 21017 dan uang sewa lahannya tetap dibayarkan ke Pemkot Surakarta.

Pemkot Janji Fasilitasi Difabel Kunci Kios Klewer Diserahkan Akhir Maret BAL AIKOTA—Pemerintah Kota (Pemkot) Surakarta siap memberikan fasilitas bagi kaum difabel di Pasar Klewer. Sementara itu mengenai penyerahan kunci kios pedagang dijadwalkan bisa dilakukan pada pekan ketiga bulan ini. “Kita akan siapkan jika itu merupakan satu kebutuhan. Yang jelas kita tetap memberikan fasilitas untuk kaum difabel di tiap fasilitas publik, seperti pasar,” terang Kepala Dinas Perdagangan Surakarta Subagiyo kepada wartawan, Kamis (9/3). Subagiyo menyebutkan fasilitas lift merupakan salah satu fasilitas yang disiapkan untuk memudahkan kaum di-

fabel untuk berkeliling pasar. Sementara untuk eskalator diakui dia memang tidak memungkinkan diyambahkan fasilitas untuk difabel lantaran keterbatasan tempat “Sementara itu (lift) bisa digunakan dulu oleh mereka. Kita memang ada pertimbangan saat membuatnya dan ini untuk memudahkan semua pengunjung maupun pedagang Pasar Klewer,” katanya. Mengenai toilet, Pemkot belajar dari pengalaman untuk membuat toilet di pasar. Saat memakai WC duduk ternyata cepat rusak, pecah atau patah lantaran kebanyakan masyarakat lebih terbiasa dengan WC jongkok. Kendati demikian ke

Kita akan siapkan jika itu merupakan satu kebutuhan. Subagiyo Kepala Dinas Perdagangan Surakarta

depan, pihaknya berjanji akan menambahkan fasilitas toilet untuk memudahkan kaum difabel. “Untuk toilet itu kita belajar dari pengalaman dan tidak terbiasanya masyarakat untuk memanfaatkan WC dengan cara duduk. Ini sama seperti yang ada di Terminal Tirtonadi yang dibuat bagus tapi pecah

semua. Namun kita akan tetap menyiapkan satu atau dua WC duduk,” paparnya. Lebih lanjut mengenai kesiapan pemindahan pedagang Klewer dari pasar sementara ke pasar permanen yang baru, Subagiyo mengatakan Pemkot masih fokus melakukan pendataan pedagang. Hasil pendataan dari paguyuban ditargetkan akan diserahkan ke Pemkot pekan depan untuk selanjutnya ditindaklanjuti dengan proses verifikasi. “Nanti mana yang bermasalah dan mana yang tidak bermasalah, jika itu selesai baru pedagang akan diundang untuk diserahkan kunci kios di minggu ketiga,” terang dia.

Untuk masalah basement, lanjut dia, sudah 80 persen pengerjaan selesai. Ditargetkan pada 20 Maret rembesan air sudah sepenuhnya teratasi. Sementara itu Pelaksana Lapangan PT Adhi Karya, Totok Indarto menyatakan masih memungkinkan melakukan perbaikan untuk memfasilitasi kaum difabel. Hanya saja harus ada rekomendasi dari Pemkot dalam hal ini Walikota. “Kalau kita menunggu saja dan siap jika diminta. Kita bangun itu sesuai perencanaan yang ada,” ungkapnya sembari menegaskan jika saat ini seluruh proyek fisik telah selesai dan sudah masuk masa pemeliharaan. #Ari Welianto

Jumlah Penerima BPNT Tak Bisa Ditambah

Joglosemar | Seno Wibowo

SIDANG TIPIRING—Tiga PKL bermobil Pasar Klewer menjalani sidang tipiring di Pengadilan Negeri (PN) Surakarta, Kamis (9/3).

Tiga PKL Mobil Klewer Dijerat Pidana BANJARSARI—Tiga pedagang kaki lima (PKL) Bermobil di area parkir Pasar Klewer terbukti melanggar Perda No 3 Tahun 2008 tentang pengelolaan PKL. Ketiganya ditangkap oleh Satuan polisi Pamong Praja (Satpol PP) saat operasi penertiban Kamis (9/3) siang. Ketiganya langsung dibawa ke Pengadilan Tinggi Negeri Surakarta untuk disidang. Berdasarkan Perda tersebut, setiap orang yang melakukan usaha PKL pada fasilitas umum yang dikuasai pemerintah wajib memiliki izin penempatan yang dikeluarkan Walikota. Kepala Bidang Perundangundangan dan Perda Satpol PP Surakarta, Arif Darmawan kepada wartawan menjelaskan setiap PKL wajib memiliki izin PKL dari Walikota dan menggunakan lokasi usaha sesuai ketentuan pemkot. “Kami tindak tegas mereka yang sudah melanggar. Sebelumnya sudah ada peringatan agar tidak menggunakan kawasan tersebut, namun peringatan tidak diindahkan oleh

mereka,” ujar dia melalui sambungan telepon. Ketiga pedagang tersebut adalah IS dari Pekalongan, FR dari Pekalongan dan BD dari Pemalang. Ketiganya terjaring rasia oleh Satpol PP saat tengah bertransaksi di pinggir dekat Masjid Agung Surakarta dan di parkiran pasar darurat Klewer, tandasnya. Ketua Hakim yang menangani perkara tersebut, Frans FS Daniel menuturkan, Ketiganya telah terbukti bersalah karena telah melanggar perda. Barang bukti berupa pakaian yang didagangkan dan mobil. ”Dalam memutuskan, kita masih memperhatikan aspek sosial dan kemampuan terpidana, jadi proses persidangan ini sebagai pembinaan dan efek jera bagi mereka. Mudah-mudahan ini bisa menjadi pelajaran bagi para pedagang lainnya,” terang dia. Pelanggaran ini masuk dalam tindak pidana ringan (tipiring). Berdasarkan putusan pengadilan, ketiganya terbukti bersalah dan dikenai denda Rp 250.000 subsider kurungan tujuh hari. #Seno Wibowo

JEBRES—Koordinator Kota Program Keluarga Harapan (PKH) Kota Surakarta, Muhammad Sholih Hamdani mengatakan tak berbuat banyak untuk menambah jumlah penerima bantuan pangan nontunai (BPNT). Pernyataan ini menjawab adanya warga yang merasa masuk dalam kategori miskin tetapi tak pernah terdaftar sebagai penerima bantuan. “Jumlah peserta PKH tidak bisa ditambah, karena data berpusat dari Kemensos,” katanya. Namun untuk pengajuan bisa dimulai dari musyawarah kelurahan, kecamatan hingga maju ke balaikota. “Semua harus melalui proses, tidak bisa langsung jadi karena sudah ada antrean yang membuat kartu

lebih dulu,” ungkapnya. Sebelumnya, Fitri (36) Gulon RT01/RW 19 Kelurahan Jebres mengaku belum pernah menerima bantuan. “Seumur- umur saya tinggal di sini belum pernah saya menerima bantuan dari pemerintah,” ujar dia kepada Joglosemar, belum lama ini. Fitri sehari- hari merupakan ibu rumah tangga dan suaminya seorang pekerja serabutan. Sementara rumah dia tidak punya. Keluarganya menyewa rumah dengan biaya sewa Rp 150.000 per bulan. “Sehari- hari suami saya kerjanya serabutan jadi ya nggak mesti dapet uang,” jelasnya sembari mengatakan anaknya harus putus sekolah lantaran tak kuat membayar biaya.#Kukuh Subekti

Tegalharjo Unggulkan Apem di Lomba Kota JEBRES—Kelurahan Tegalharjo mewakili Kecamatan Jebres dalam lomba Evaluasi Perkembangan Kelurahan tingkat kotamadya. Lomba akan dimulai Sabtu (18/3). Kelurahan Tegalharjo akan bersaing dengan kelurahan lain, yakni Baluwarti (Pasar Kliwon), Sriwedari (Laweyan), Joyotakan (serengan), dan Manahan (Banjarsari). Masingmasing kelurahan akan menampilkan apa yang menjadi program unggulan. “Kebetulan kita ada warga yang memiliki produk rumah tangga Apem. Harapannya nanti bisa kita kembangkan menjadi sentra apem karena sudah terkenal hingga tingkat kota,“ ujar Lurah Tegalharjo, Ahmad Khoironi kepada Joglosemar, Kamis (9/3). Roni berharap jika acara lomba ini mendapat dukungan dari banyak pihak termasuk warga. Pihaknya secara rutin menginformasikan kepada warga masyarakat terkait rencana keikutsertaan Tegalharjo mewakili

Kecamatan Jebres. “Ya saya berharap warga membantu nyengkuyung acara ini,” tutur Roni. Sementara itu persiapan lomba sudah mencapai 80 persen. Enam RW di Kelurahan Tegalharjo masingmasing diberikan tugas khusus terkait persiapan lomba. RW 5 mendapat tugas mempersiapkan pos Rumah Tangga seperti pemahaman tentang KDRT, Program KB yang semuanya dikemas dalam sebuah permainan ular tangga. “Kita ada tim permainan ular tangga rumah tangga tentang KB, dan KDRT,” kata Sekretaris RW 05, Tegalharjo, Mami Noviana. Mami mengaku tidak mudah mempersiapkan tim permainan ini, pasalnya kebanyakan peserta lomba sibuk bekerja. Mereka belum memiliki komitmen terkait kesediaan menjadi peserta lomba. “Sebenarnya dari kelurahan sudah siap untuk menyediakan surat izin untuk warga yang bekerja, warga tidak perlu cemas,” tandasnya.#Kukuh Subekti


Solo

www.joglosemar.co

JUMAT, 10 MARET 2017

3

Gratis, Kunjungan Radya Pustaka Stabil LAWEYAN—Kendati tidak diberlakukan tiket masuk alias gratis, tingkat kunjungan di Museum Radya Pustaka terbilang stabil. Hal ini diakui Kepala UPTD Museum Dinas Kebudayaan (Disbud) Surakarta, Bambang MBS. Dikatakan dia, meskipun ada peningkatan kunjungan tetapi jumlahnya tidak signifikan. “Itu data kami selama tiga bulan di awal tahun ini. Walau gratis namun bagi pengunjung tetap kami pantau, yakni dengan mengisi buku tamu. Selama gratis, hampir setiap hari rombongan dari sekolah banyak yang mengunjungi museum,” paparnya. Dikatakan dia, dalam satu bulan rata-rata terdapat 1.000 orang pengunjung di Museum Radya Pustaka. Sementara itu pada Kamis (9/3) puluhan peserta diklat kepemimpinan enselon IV dari Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BPSDMD) Provinsi Jawa Tengah (Jateng), mengunjungi Radya Pustaka. Salah seorang pembimbing diklat Nugroho In Saputro saat ditemui Joglosemar mengatakan, peserta berasal dari sembilan Kota/Kabupaten yang ada di Jawa Tengah, ada dari Purbalingga, Karanganyar, Magelang, Wonogiri dan lainnya. “Selain mengunjungi musem ini, ada dua lokasi lain, yakni Monjari (Museum Jogja Kembali) dan Museum Ronggowarsito,” jelasnya. Nugroho menerangkan, masingmasing museum memiliki perbedaan, ia mencontohkan Museum Radya Pustaka banyak peninggalan sejarahnya, seperti wayang hingga naskah-naskah kunonya. “Kalau boleh saya bilang, Musem ini lengkap peninggalan Jawanya.Pas sekali untuk para peserta, apalagi kan mereka akan menjadi seorang pemimpin. Sehingga perlu menanamkan nilai-nilai kebangsaan,” katanya. Sementara itu salah seorang peserta Wahyu Hernomo mengaku kagum atas koleksi salah satu museum tertua di Indonesia. Ia mengaku bisa mengenal sesuatu yang selama ini tidak ia kenal. #Raditya Erwiyanto

Aturan Tiket Masuk Radya Pustaka Segera Dibahas BALAIKOTA—Pemerintah Kota (Pemkot) Surakarta menilai pendapatan yang bakal diperoleh dari tiket masuk Museum Radya Pustaka tidak akan signifikan mempengaruhi Pendapatan Asli Daerah (PAD). Namun demikian regulasi penarikan tiket tetap akan dibahas. “Kita akan cek dulu ada tidaknya regulasinya itu. Jika ada regulisasinya kita minta tetap dikenakan,” ujar Sekretaris Daerah (Sekda) Surakarta, Budi Yulistianto kepada wartawan, Kamis (9/3). Nantinya akan koordinasi dengan Badan Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPPKAD) terkait regulasi penarikan tiket. “Sebenarnya itu tiket masuk museum pajaknya tidak signifikan dan dulu ada pemasukan itu untuk operasional. Kalau dulu pemasukanya lewat komite dan langsung dimanfaatkan. Sedangkan sekarang lewat UPTD Museum masuk ke kas daerah (kasda) baru bisa digunakan,” kata dia. Budi menjelaskan opsi yang mungkin dipakai untuk memungut tiket adalah pajak hiburan. “Kalau memang walikota minta digratiskan saja, ya akan kita gratiskan dan ini tergantung kebijakan saja. Dulu di Taman Balekambang itu ada wacana bayar kalau masuk, namun karena itu hiburan masyarakat akhirnya digratiskan,” ungkapnya. Seperti diberitakan sebelumnya, Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Museum menggratiskan tiket masuk Museum Radya Pustaka sejak 1 Januari lalu. Pembebasan ini karena tidak memiliki dasar hukum untuk melakukan pungutan pada pengunjung museum. “Kita tidak punya dasar hukumnya untuk memungut biaya masuk di Museum Radya Pustaka. Itu harus ada regulasinya, jadi sementara biaya masuk digratiskan dulu,” terang Kepala UPTD Museum Dinas Kebudayaan (Disbud) Surakarta, Bambang MBS. #Ari Welianto

Joglosemar | Kurniawan Arie Wibowo

MENGUNJUNGI MUSEUM—Peserta Diklat Kepemimpinan Eselon IV dari Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BPSDMD) Provinsi Jawa Tengah, mendengarkan penjelasan dari karyawan Museum Radya Pustaka saat melakukan kunjungan ke museum tersebut di Surakarta, Kamis (9/3). Diklat tersebut diikuti oleh peserta dari sembilan kabupaten/kota di Jawa Tengah.

Walikota Minta Warga Dukung Pembangunan Infrastruktur JEBRES—Program Karya Bhakti Daerah (KBD) membutuhkan peran aktif masyarakat. Pembangunan daerah menjadi cermin suksesnya pembangunan sebuah kota. Demikian diutarakan Walikota Surakarta FX Hadi Rudyatmo saat memberikan sambutan di acara pembukaan Karya Bhakti Daerah (KBD) Kelurahan Mojosongo. “Pemkot Surakarta banyak membuat program pembangunan daerah karena hal ini merupakan cermin kesuksesan sebuah kota dalam memberikan pelayananannya kepada masyarakat,” ujar Walikota, Kamis (9/3). Dia juga berpesan agar warga Mojosongo dapat selalu aktif bergotong royong dalam rangka menyukseskan pembangunan infrastruktur yang adat. Kelurahan Mojosongo terpilih menjadi kelurahan pertama yang menjadi lokasi KBD tahap 1 Kota Surakarta tahun 2017. Program pemberdayaan masyarakat ini mendapat sambutan baik dari para warga Mojosongo, utamanya warga RT02/RW 37

Ngemplak Sutan. Salah seorang warga, Sudarti mengatakan ruas jalan yang sedang dicor merupakan jalan menuju pos Posyandu di wilayah setempat. Melalui program pengecoran diharapkan warga dapat lebih mudah menjalankan aktivitasnya. Ketua Swadaya Masyarakat (KSM) RW 37, Mulyadi berharap lingkungan tempat tinggal warga menjadi lebih bersih dan sehat. “Kebetulan jalan itu akses ke Gedung Serbaguna dan posyandu kami,” jelasnya. Selain pembangunan fisik juga diadakan penyuluhan kebangsaan dan kesadaran bela tanah air, penyuluhan di bidang pertanahan, penyuluhan tentang kesehatan, penyuluhan pengolahan sampah dan paket sembako. Program ini menghabiskan anggaran Rp 160 juta yaitu Rp 150 juta dari pemkot dan sisanya swadaya masyarakat. Menurut data yang ada tercatat ada 145 orang yang terdiri dari TNI, Polri, Linmas, Ormas dan Warga setempat berpartisipasi dalam kegiatan KBD. #Kukuh Subekti

Joglosemar | Kurniawan Arie Wibowo

PEMBUKAAN KARYA BAKTI—Walikota Surakarta, FX Hadi Rudyatmo menuangkan campuran semen dan pasir saat hadir dalam pembukaan Karya Bakti Daerah Tahap I di Lapangan Ngemplak Sutan, Mojosongo, Jebres, Kamis (9/3).

Sewa Feeder Rp 1,5 Juta/ Tahun Paguyuban Angkot Nyatakan Keberatan BANJARSARi—Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Surakarta menawarkan harga sewa feeder Rp 1,5 juta per tahun. Namun demikian pihak paguyuban angkot menyatakan keberatan dengan nilai tersebut. Pengadaan harga sewa feeder yang ditetapkan oleh Dishub Surakarta dinilai masih mahal oleh sejumlah anggota koperasi. Mereka tidak sepakat dengan harga yang ditawarkan. Salah seorang Ketua Paguyuban Angkot 06, Sriyanto mengungkapkan keberatan dengan harga sewa yang ditetapkan.“Ya saya rasa itu kurang adil jika angkot diminta bayar Rp 1 juta wong sewa BST saja Rp 2,5 juta per tahun,” terang dia. Hal senada diungkapkan Ketua Trans Roda Sejati (TRS), Triyono Ahmadi. Pihaknya mengaku masih akan membahas masalah harga sewa di internal koperasi sebelum nantinya dimusyawarahkan bersama Dishub. “Ya kami masih akan membahas di internal koperasi,” jelas Triyono Triyono mengungkapkan perlu dibuat antisipasi jika penumpang belum bisa normal sebagaimana biasanya. Sebagai pihak pengelola koperasi dia berharap para pengemudi armada diberi waktu adaptasi jalur baru. Selain itu untuk operasional feeder pasti juga butuh biaya yang tidak sedikit, misal untuk perawatan dan BBM. “Selama ini anggota banyak berharap supaya diberi subsidi biaya operasional,“ jelas Triyono. Terkait armada feeder, Triyono mengungkapkan masih ada beberapa masalah, salah satunya terkait AC yang kurang dingin dan belum adanya pintu manual. “Ya nanti kan pengemudi itu sendiri tidak ada kondektur, kalau penumpang harus membuka pintu sendiri kan kasihan, harapannya ada pintu otomatis,” ungkap Triyono.

Dishub masih memberikan waktu bagi koperasi untuk membahasnya di tataran internal. Terpisah, Kepala UPT Transportasi Dishub Surakarta Yulianto Nugroho menjelaskan penawaran harga sewa yang diajukan Dishub bertujuan untuk memotivasi para pengemudi untuk lebih bertanggungjawab. “Harga sewa itu sebenarnya untuk memotivasi para pengemudi untuk lebih bertanggungjawab, memiliki rasa memiliki sehingga dia

akan benar- benar merawat,” jelas Yuli. Yuli juga menambahkan jika harga sewa yang diajukan bukan keputusan akhir lantaran pihak Dishub masih memberikan waktu bagi koperasi untuk membahasnya di tataran internal. Ditambahkan dia, armada feeder nantinya berstatus hak sewa pakai yang akan dikelola oleh koperasi. Pihaknya akan membahas masalah- masalah terkait feeder secara bertahap. Saat ini masih menunggu proses fiksasi SOP feeder yang berkaitan dengan Standar Pelayanan Minimal (SPM). #Kukuh Subekti

Feeder Dilarang Terima Carteran BALAIKOTA—Pemerintah Kota (Pemkot) Surakarta melarang armada feeder disewakan atau dicarter. Larangan ini diberlakukan selama feeder beroperasi melayani penumpang pada waktu yang sudah ditentukan. “Selama feeder beroperasi tidak boleh dicarter atau disewakan untuk keperluan lain,” ujar Kepala Dinas Perhubungan (Dishun) Surakarta, Hari Prihatno kepada wartawan, Kamis (9/3). Untuk waktu beroperasi feeder sudah ditentukan mulai 06.00 - 17.00 WIB. Selama waktu itu feeder harus sebagai angkutan penumpang tidak boleh dicarter untuk keperluan lain. Feeder juga harus berjalan sesuai dengan rute yang juga sudah ditentukan dan disepakati bersama. “Ini harus menjadi perhatian bagi para sopir feeder saat beroperasi. Jangan sampai itu dilanggar, karena jika ketahuan akan dikenai sanksi,” ungkapnya.

Pemkot sendiri merasa dilema dengan adanya larangan pengemudi feeder untuk melayani sewa untuk keperluan lain. Karena petugas merasa kesulitan untuk mengawasi operasional feeder selama 24 jam. “Makanya larangan ini menjadi jalan tengah bagi kami ataupun pengemudi. Feeder harus tetap beroperasi melayani penumpang selama jam operasional berlangsung,” katanya. Sementara itu Walikota Surakarta, FX Hadi Rudyatmo juga menyatakan jika feeder tidak boleh disewakan untuk keperluan lain. Sehingga pelayanan kepada masyarakat itu tidak terganggu dan tetap bisa menikmati feeder. Ditambahkan, untuk penumpang feeder yang naik pun juga dibatasi. “Penumpang harus sesuai kapasitas tidak boleh melebihi dan itu malah membahayakan. Jika ketahuan akan saya tegur dan diberi sanksi,” pungkasnya. #Ari Welianto

Muhammadiyah Laweyan Gelar Pengajian L AWEYAN—Pe ngur us Cabang Muhammadiyah (PCM) dan Pengurus Ranting Muhammadiyah (PRM) di seluruh Kecamatan Laweyan Surakarta menggelar pengajian, Kamis (9/3) malam. Kegiatan yang dipandu Dr Sofyan Anief dihadiri pengurus cabang, ranting,

masyarakat maupun jamaah Masjid Nurusy Syifa, Pajang, Laweyan. Dalam paparannya Sofyan Anief, menyampaikan pengajian menjadi awal besarnya Muhammadiyah. Sehingga kegiatan pengajian diharapkan mampu menjadi salah satu hal yang primer bagi umat Islam.

“Manusia tidak hanya memerlukan kecerdasan intelektual saja namun juga kecerdasan spiritual,” jelasnya kepada Joglosemar Kamis (9/3). Dikatakan dia, ketinggian ilmu harus dibarengi dengan kemuliaan akhlak untuk memandu ilmu tersebut agar bermanfaat.

Selanjutnya, PCM Laweyan akan menyelenggarakan pengajian pada 19 Maret 2017 di SMP Muhammadiyah 5 dan SMK Muhammadiyah 4. Dalam acara ini selain pengajian juga ada pengobatan dan pemeriksaan gratis oleh Lazizmu Solo. #Garudea Prabawati

PENGAJIAN PERDANA—Seluruh pimpinan dan anggota PCM dan PRM se-Lawean mengikuti pengajian perdana di Masjid Nurus Syifa, Pajang, Lawean, Solo, Kamis (9/3). Joglosemar | Insan Dipo Ferdias


Klaten & Boyolali

4 480 KK Sempat Krisis Air Bersih BOYOLALI—Longsor dan banjir bandang yang menerjang Desa Lencoh, Kecamatan Selo juga menyebabkan kerusakan jaringan pipa air. Akibatnya, sebanyak 480 Kepala Keluarga (KK) di desa tersebut sempat kesulitan mendapatkan air bersih. Warga setempat menginformasikan, banjir bandang telah menghanyutkan jaringan pipa besar dari Tuk Tulangan di lereng Gunung Merbabu. “Kejadian banjir kemarin sempat membuat warga kesulitan air bersih karena pipa besarnya terputus, ikut hanyut banjir bandang,” tutur salah seorang warga Lencoh, Sukardi, Kamis (9/3). Anggota relawan PMI Boyolali ini menambahkan, kerusakan pipa tersebut segera diperbaiki oleh warga. Pasalnya, jaringan pipa besar tersebut merupakan jalur utama pipanisasi air bersih dari Tuk Tulangan. Dari jaringan pipa besar tersebut, kemudian dialirkan ke pemukiman melalui pipa yang lebih kecil. Menurut Sukardi, saat ini suplai air bersih ke rumah warga sudah kembali normal setelah jaringan pipa besar disambung kembali. Untuk menghindari kejadian serupa, jalur pipa yang sebelumnya berada di sepanjang sungai kampung setempat, dipindah dan digeser ke lokasi yang lebih aman. Terpisah, Humas PMI Boyolali, Aziz Nugroho mengatakan pihaknya siap turun tangan membantu kesulitan warga akibat bencana, terutama terkait kerusakan jaringan pipa. Bahkan sebelum bencana kemarin, PMI Boyolali juga sudah mendistribusikan bantuan pipanisasi di sejumlah wilayah, termasuk di Kecamatan Cepogo. “Informasi yang kami terima untuk Desa Lencoh, kerusakan pipa sudah teratasi karena hanya dua pipa yang hanyut saat banjir bandang kemarin,” imbuh dia. #Ario Bhawono

Setoran PBB Minim, Puluhan Desa Disemprit

Halaman nganyar

Wardoyo

KLATEN—Badan Pengelolaan Keuangan Daerah (BPKD) Klaten melayangkan Surat Peringatan (SP) untuk 20 desa terkait Pajak Bumi dan Bangunan (PBB). Realisasi PBB di 20 desa tersebut dianggap masih sangat minim karena kurang dari 62 persen. Dari 20 desa yang mendapat SP, 11 desa peringkat terbawah bakal dipanggil dalam waktu dekat. Meliputi Desa Jambukidul, Kebondalem Lor, Ngerangan, Dukuh, Segaran, Kalikotes, Delanggu, Sawahan, Kepanjen, Munggung, dan Tlogorandu. ”Dari 401 desa/kelurahan masih ada desa terbawah dalam hal realisasi PBB. Nanti kami panggil kepala desanya dan petugas pemungut PBB,” ujar Kepala Seksi (Kasi) Penagihan BPKD Klaten, Harjanto Hery Wibowo, Senin (Kamis (9/3). Capaian realisasi PBB desa-desa tersebut masih di bawah 56,36 persen. Terpaut jauh dari targetInfo BKPD Iklan minimal 80 persen Untuk kemudahan iklan di dari nilai baku PBB.pemasangan Ada beberapa penyeHarian bab yangJOGLOSEMAR, mengakibatkansilahkah capaianhubungi PBB tinomor berikut melalui sms/telepon. dak maksimal. Seperti, wajib pajak di luar kota dan petugas pemungut tidak menjalankan tugasnya untuk memungut PBB dari wajib pajak. Harjanto mengakui, masih ada beberaInfo Iklan pa petugas pemungut di desa yang ogahUntuk kemudahan pemasangan iklan di ogahan karena konflik pribadi deHarian bekerja JOGLOSEMAR, silahkah hubungi ngan kepala desa setempat. ”Kalau sampai nomor berikut melalui sms/telepon. akhir tahun capaiannya masih sangat rendah berarti ada sesuatu di sana. Jika masalahnya karena konflik dengan kades mestinya kades juga bisa mengambil alternatif lain untuk memungut PBB,” katanya. Info Iklan Sejak tahun 2009-2016, tunggakan PBB kemudahan di diUntuk Klaten mencapaipemasangan Rp 30 miliar.iklan Realisasi Harian JOGLOSEMAR, silahkah hubungi PBB tahun 2016 lebih dari 85 persen. Dari nomor berikut melalui sms/telepon. potensi baku PBB 2016 Rp 23,7 miliar bisa tercapai lebih dari Rp 20,3 miliar. Sedangkan target PBB tahun 2017 sebesar Rp 24-25 miliar. #Dani Prima

0813 2936 5968

Halaman Wonogiri Jason

Halaman li Klaten Bu rini

Halaman li Klaten Vivi

Halaman Solo Aji

082 138 226 229

0858 4261 1305 Info Iklan

Untuk kemudahan pemasangan iklan di Harian JOGLOSEMAR, silahkah hubungi nomor berikut melalui sms/telepon.

0899 5358 113

www.joglosemar.co

jumat, 10 maret 2017

Kendaraan Berat Dilarang Lewat Jembatan Bailey

Konstruksi Baja Ringan Mulai Dirakit BOYOLALI—Jembatan Jurang Grawah di Desa/Kecamatan Cepogo sempat dibuka untuk sementara waktu. Selang sehari, akses jalur Solo-Selo-Borobudur (SSB) itu ditutup kembali untuk pemasangan konstruksi Jembatan Darurat Bailey. Khusus kendaraan roda dua dan pejalan kaki sempat diperkenankan melintas di separo badan jalan yang tersisa sejak Rabu (8/3). Menurut Pengawas Jalur SSB Bina Marga Jawa Tengah, Sumarwan, konstruksi jembatan dari baja ringan berkualitas tinggi itu mampu menopang kendaraan dengan muatan berat. Tetapi, jembatan darurat itu nanti hanya akan diperuntukkan bagi pejalan kaki, sepeda motor, dan kendaraan kecil saja. “Untuk kendaraan angkutan berat tetap dilarang melintas, nanti akan disiapkan jalur alternatif,” jelas dia. Konstruksi jembatan bailey ini akan dipasang sepanjang 27 meter pada badan jembatan yang ambrol dan yang masih utuh dipasang sepanjang 18 meter. Sementara itu, Kasi Wilayah 1 Balai Pelaksana Teknis Jalan Wilayah Surakarta pada Dinas Binamarga Cipta Karya Pemprov Jateng, Adi Prasetyo, mengatakan akses jembatan itu sempat dibuka setelah ada koordinasi dengan Polsek Cepogo. Menurunya, dibukanya jembatan

Joglosemar | Ario Bhawono

JEMBATAN AMBROL—Warga melintas di Jembatan Jurang Grawah, yang dibuka sementara, Kamis (9/3). tersebut setelah ada usulan dari warga dekat lokasi jembatan. “Supaya mereka tidak perlu memutar sangat jauh untuk sekedar ke sekolah atau membeli sayur-sayuran ke pasar,” jelas dia. Adi mengatakan secara

teknis badan jembatan yang masih utuh dinilai masih kuat untuk menopang beban kendaraan roda dua. Selain itu, jembatan tersebut terhitung masih baru, karena dibangun pada tahun 1997. “Kami su-

Pungli di Klaten Masih Subur

Peran Saber Pungli Masih Pasif KLATEN—Operasi Tangkap Tangan (OTT) Komisi Pemberantas Korupsi (KPK) di Klaten tidak membuat pelaku Punggutan liar (Pungli) keder. Kepala Bidang (Kabid) Umum dan Kepegawaian, Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Daerah (BKPPD) Klaten, Dody Hermanu mengakui jika sejumlah dinas di Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Klaten masih terdapat pungli. Dody mengaku sudah beberapa kali menerima laporan dari masyarakat terkait adanya pungli di beberapa dinas. “Kalau (pungli) yang kecil-kecil itu masih ada setelah OTT. Misalnya minta tanda tangan pimpinan, ada yang tetap ninggali amplop lah,” ungkapnya, Kamis (9/3). Menurut Dody, nominal uang pungli berkisar antara Rp 100.000 hingga Rp 200.000. Pungli yang dilaporkan kepada pihaknya biasanya pungli dari sebuah kelompok atau organisasi kepada dinas terkait proses administrasi. “Dugaan punglinya terkait administrasi dan biasanya untuk memperlancar (sesuatu),”ujarnya. Dody menambahkan, seharusnya OTT KPK terhadap Bupati Klaten (nonaktif), Sri Hartini menjadi cambuk untuk para PNS di Klaten untuk tidak menarik pungli.”Saya sudah sampaikan untuk meninggalkan hal-hal seperti itu (praktek pungli), tapi yah tinggal hati nurani masing-masing saja,” imbuhnya. Ironisnya walau masih ada praktek pungli terkait adminis-

Joglosemar | Dani Prima

SPANDUK IMBAUAN—Seorang warga melintas di antara spanduk imbauan tolak pungli yang di Gedung C Pemkab Klaten, Kamis (9/3).

Dugaan pungli itu terkait administrasi dan biasanya untuk memperlancar (sesuatu) Dody Hermanu

Kabid Umum dan Kepegawaian BKPPD Klaten

trasi di Klaten, Satuan Tugas (Satgas) Sapu Bersih (Saber) Pungli Klaten hingga hari ini belum bisa bergerak. Selain itu juga belum bisa menerima pengaduan dari masyarakat terkait praktik pungli. Ketua Satgas Saber Pungli Klaten yang juga Waka Polres Klaten, Kompol Hari Susanto tidak memungkiri kalau Satgas Saber Pungli Klaten belum bisa menerima aduann. “Kami rencana baru tanggal 14 atau 15 nanti (Maret) mau rapat dulu bersama instansi lainnya. Untuk menentukan kantornya di mana, nomor pengaduannya dan lain sebagainya,” jelasnya. Menurut Kompol Hari, un-

tuk pengaduan terkait praktek pungli, sementara bisa langsung diadukan ke nomor kontak Wadul Kapolres Klaten. “Untuk saat ini Saber Pungli belum, lah kita juga belum ada kordinasi dengan yang lain untuk menyamakan persepsi dulu,” ujarnya. “Untuk pencegahan bisa diserahkan kepada Pemkab Klaten. Untuk penindakan bisa langsung ke Reskrim Polres bila ditemukan adanya unsur pidana. Sedangkan untuk laporan pungli dari masyarakat, kita akan cek dulu apakah benar atau tidak informasinya, itu tugas Sat Intel,” imbunya. #Dani Prima

Ribuan Buku Arpusda Digondol Pembaca Info Iklan

KLATEN—Sekitar 1.000 buku ini, untuk mengetahui apakah bukuUntuk kemudahan pemasangan iklan di nya masih ada atau tidak,”kelasnya. koleksi Arsip dansilahkah PerpustaHarianDinas JOGLOSEMAR, hubungi Winata melanjutkan, tahun ini kaan Daerah (Arpusda) Klaten tidak nomor berikut melalui sms/telepon. dikembalikan oleh peminjam buku koleksi Arpusda Klaten bertambah sejak 5 tahun lalu. Pelaksana tugas sekitar 700 judul buku baru dengan (Plt) Kepala Arpusda Klaten Sri Wi- total anggaran Rp 45 juta. Sementara noto mengatakan, buku-buku terse- itu, Perpus Seru diluncurkan di tiga but tersebut dipinjam antara tahun desa. Yakni Desa Nglinggi Kecamatan Klaten Selatan, Desa Majegan 2010 sampai 2015. “Sekitar 1.000 buku tidak dikem- Kecamatan Tulung, dan Desa Sapen balikan, bukan hilang. Alasannya Kecamatan Manisrenggo. “Sedangkan Perpus Seru yang bermacam-macam, ada yang sudah pindah rumah dan lainnya,”ujarnya, diluncurkan berada di tiga desa. Winoto saat meresmikan Perpusta- Perpus Seru di tiap desa menempati kaan Seru (Perpus Seru) untuk desa, lokasi khusus. Sehingga pengunjung bisa nyaman membaca buku Kamis (9/3). Untuk memburu kembali buku maupun menggunakan fasilitas yang diembat peminjam itu, pihak- komputer yang dilengkapi internet,” nya akan melakukan pengecekan katanya. data dan akan memanggil para peDalam kesempatan itu, Plt Bupaminjam buku tersebut. “Kita akan ti Klaten Sri Mulyani mengatakan, panggil nanti para peminjam buku fasilitas komputer dan internet di

0857 0252 6361

Joglosemar | Dani Prima

PERPUS SERU—Plt Bupati Klaten, Sri Mulyani didampingi Plt Kepala Arpusda Klaten Sri Winoto saat acara peluncuran kegiatan Perpus Seru di Kantor Arpusda Klaten, Kamis (9/3). Perpus Seru harus digunakan sebagaimana mestinya. Untuk antisipasi penyalahgunaan internet, perlu pembatasan konten yang dianggap

tidak sesuai dengan konsep perpustakaan. ”Ingat, komputer dan internetnya tidak untuk akses nekoneko,” tuturnya. #Dani Prima

dah melakukan observasi dan memastikan jembatan masih kuat jika hanya dilintasi kendaraan roda dua,”. Hanya saja, akses jembatan tersebut kemudian ditutup kembali pada Kamis (9/3). Mengi-

ngat, mulai sekitar pukul 12.00 WIB hari itu, perakitan Jembatan Darurat Bailey sudah mulai dilakukan. Jembatan darurat itu akan dipasang di badan jembatan baik yang ambrol maupun yang masih utuh. #Ario Bhawono

Pasar Hewan Jelok Disambut Warga BOYOLALI—Warga menyambut positif rencana pembangunan Pasar Hewan di Jelok sebagai relokasi Pasar Hewan Sunggingan. Masyarakat berharap keberadaan pasar hewan itu nantinya dapat mendongkrak perekonomian. Sono (35), warga Cepogo mengatakan, banyak pedagang hewan yang berasal dari wilayah Kecamatan Cepogo, Musuk, dan Selo. Pembangunan Pasar Hewan Jelok nanti diyakini akan semakin memudahkan transaksi. “Kalau dipindah ke Jelok kan semakin dekat. Informasinya juga akan dibangun lebih besar, pasti nanti semakin ramai karena menjadi jujugan pedagang dan pembeli ternak dari berbagai wilayah,” terang dia, Kamis (9/3). Yanto (37), warga lainnya menambahkan, dengan adanya pasar hewan serta rencana pembangunan gedung tembakau di Jelok, tentu akan menimbulkan efek domino khususnya perekonomian warga. “Kalau di sini menjadi ramai, tentu kegiatan ekonomi pun banyak

bermunculan. Imbasnya perekonomian pun semakin baik karena banyak lapangan kerja,” kata dia. Disinggung mengenai dampak negatif keberadaan pasar hewan, misalnya bau kotoran hewan, dia mengatakan itu merupakan hal biasa dan tidak masalah. Apalagi hampir seluruh warga di Jelok memiliki ternak. Dia menilai, polusi bau dari pasar hewan tidak akan melebihi polusi bau kotoran kandang peternakan ayam yang banyak terdapat di daerah itu. Di sisi lain, keberadaan Pasar Hewan Jelok nantinya juga bakal mendongkrak harga jual tanah. “Otomatis semakin ramai desanya, harga tanah juga akan semakin tinggi,” tutur Haryanto (47), warga setempat. Seperti diberitakan sebelumnya, Bupati Seno Samodro memastikan pembangunan pasar hewan di Desa Jelok, Kecamatan Cepogo. Pembangunan pasar hewan tersebut akan menempati lahan kas desa seluas 1 hektare dengan sistem sewa. #Ario Bhawono

Atap Gelanggang Anuraga Kendur BOYOLALI—Atap Gelanggang Anuraga di Kelurahan Siswodipuran, Kecamatan Boyolali Kota terlihat kendur. Atap yang terbuat dari lapisan membran itu mengembang akibat panas matahari. Bagian atap bangunan ikonik yang selesai dikerjakan 11 Desember 2016 lalu itu terpaksa harus dilepas dan diperbaiki. Perbaikan dilakukan langsung oleh pihak ketiga, rekanan yang mengerjakan proyek, CV Podo Slamet karena masih dalam masa perawatan. Menurut Shohibi dari pihak rekanan, kendornya lapisan membran tersebut merupakan hal yang biasa. “Seperti ini hal biasa karena membran ini mudah mengembang jika terkena panas matahari,” ungkap dia, Kamis (9/3). Terik panas matahari menyebabkan atap tenda yang menggambarkan Gunung Merapi-Merbabu itu, mengembang dan mengakibatkan tali pengikat dari sling baja juga ikut mengendor. Imbasnya, atap tenda yang semestinya terikat kencang, menjadi kendor dan membuat bentuk dua gunung menjadi

tak rapi. Namun Shohibi menegaskan, lapisan membran tersebut tidak rusak. Bahkan menurut dia, membran tersebut sesuai standar pabrikan sangat kuat dan lentur. Bahkan saat terpasang dalam kondisi kencang, membran tersebut tidak sobek meskipun diinjak oleh para pekerja. “Membran ini bisa tahan hingga 20 tahun lebih, sangat lentur dan kuat,” terang dia. Dijelaskannya, jika pemasangan membran sudah maksimal maka tidak akan mengembang lagi. Terkait ini, proses pemasangan ulang membran dilakukan dengan penyetelan kembali sling-sling yang menarik membran, kemudian dipasang baut. Seperti yang diberitakan sebelumnya, Gelanggang Anuraga dibangun senilai Rp 3,5 miliar dan diproyeksikan menjadi tempat pagelaran kesenian di Boyolali. Selain itu, gelanggang ini juga dijadikan tempat untuk menggembleng calon-calon seniman di Boyolali, dengan melibatkan dewan kesenian. #Ario Bhawono


www.joglosemar.co

JUMAT, 10 MARET 2017

Tidak Kuat Nanjak, Truk Masuk Jurang KARANGANYAR—Sebuah truk Hino dengan Nopol K 1780 FB terperosok ke jurang sedalam tiga meter di jalur Jumapolo-Giriwondo, Kamis, (9/3). Informasi yang dihimpun, peristiwa kecelakaan ini terjadi sekitar pukul 09.30 WIB. Diduga truk bermuatan 220 galon air mineral itu tidak kuat menanjak. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Pengemudi yang diketahui bernama Sarwanto(33) warga Dusun Klangon Kulon RT 03 RW 02 Desa Gantiwarno, Kecamatan Matesih hanya mengalami luka ringan. Kapolres Karanganyar AKBP Ade Safri Simanjuntak, melalui Kasubag Humas Polres Karanganyar, AKP Rohmat membenarkan peristiwa tersebut. Menurutnya, kecelakaan terjadi saat truk yang bermuatan air galon yang hendak mengantarkannya ke salah satu toko di Desa Giriwondo. Saat melintas di jalan tanjakan Dusun Jurug, truk tidak kuat lalu terperosok ke dalam jurang. Kondisi laju yang tidak terkendali mengakibatkan terperosok ke sisi kiri jalan selanjutnya jatuh ke dalam jurang sedalam tiga meter, dengan posisi truk terbalik. Petugas langsung melakukan proses evakuasi. “Dari hasil olah TKP, kecelakaan ini diduga karena tidak kuat saat menanjak akhirnya truk mundur ke kiri jalan dan masuk jurang. Pengemudi truk sendiri, dapat menyelamatkan diri dan hanya mengalami luka ringan. Kuat dugaan, kendaraan tersebut tak kuat menanjak, disebabkan kelebihan beban muatan,” terangnya. #Satria Utama

Sragen & Karanganyar Lima Pabrik Gula Bakal Ditutup

PG Mojo Digelontor Rp 225 M, Dipatok 4.000 Ton SRAGEN—Pemerintah akan menutup lima pabrik gula (PG) di wilayah PTPN IX karena terus merugi. Sementara, satu-satunya PG di Sragen yakni PG Mojo akan diselamatkan dan direvitalisasi dengan digelontor dana Rp 225 miliar dari dana Penyertaan Modal Negara (PMN). Hal itu terungkap dalam acara peresmian revitalisasi PG Mojo yang dipimpin Direktur Utama (Dirut) PTPN IX, Budi Adi Prabowo dan Wabup Sragen, Dedy Endriyatno, Kamis (9/3). Budi mengatakan tahun ini, Menteri BUMN sudah mencanangkan penataan dengan menutup empat PG di wilayah Pantura dan satu PG Gondang, karena terus merugi. Masingmasing PG Jatibarang, Sumberharjo, Sragi dan Pangkah. Empat itu akan ditutup untuk dibangun satu PG baru di eks PG Comal dengan kapasitas dinaikkan dari 8.000 Ton Cane per Day (TCD) menjadi 10.000 TCD. Untuk PG baru Comal ini sudah dialokasikan anggaran dari PMN sebesar Rp 550 miliar dan diwacanakan terealisasi tahun ini. Sementara, untuk PG Mojo Sragen, Budi mengungkapkan

Joglosemar | Wardoyo

REVITALISASI DIMULAI—Dirut PTPN IX, Budi Adi Prabowo (kanan) saat memberikan potongan tumpeng penanda dimulainya revitalisasi PG Mojo kepada pimpinan PT Adi Karya, di PG Mojo, Kamis (9/3). revitalisasi ditargetkan kelar 2019. Dengan revitalisasi itu, pabrik yang dibangun 1883 itu diharapkan bisa meningkatkan kapasitas produksi dari 2.500 TCD, menjadi 4.000 TCD dengan waktu giling bisa 150 hari. “Fokus revitalisasi me-

nyasar pada peremajaan atau upgrade mesin. Mulai dari stasiun gilingan, stasiun pemurnian, stasiun penguapan, stasiun ketel, dan masih banyak lagi,” paparnya. Soal bahan baku, ia menilai PG Mojo tidak akan kesulitan.

Kejati Usut Dugaan Mark-Up RTLH Rp 600 J

60 Warga Kalijambe Diperiksa Dok CV MJA

Foto Bersama—Owner CV Mekar Jaya Agro Dedy Fachrudin berfoto bersama Endang, salah satu petani strawberry di demplot Sekipan, Tawangmangu, Karanganyar.

CV Mekar Jaya Agro Rangkul Petani Strawberry di Sekipan KARANGANYA—Sudah dua tahun lebih petani strawberry di daerah Sekipan, Tawangmangu, mengeluh karena tidak pernah panen. Hal ini disebabkan oleh hama yang menyerang akar, sehingga tanaman strawberry menginjak satu bulan akan mengalami kematian. Berbagai cara sudah mereka lakukan untuk mengatasi hama yang dikalangan petani strawberry disebut engkuk. Kondisi ini membuat CV Mekar Jaya Agro (MJA) yang berdomisili di Solo tergerak untuk mencoba mengatasi permasalahan hama tersebut. Setelah dua bulan bekerja dan menganalisa, akhirnya hama engkuk tersebut dapat diatasi. Menurut owner CV MJA, Dedy Fachrudin, mewabahnya hama ini disebabkan kondisi lahan di daerah Sekipan, Tawangmangu sudah rusak karena pemakaian pupuk kimia yang berlebihan. Dedy menambahkan, demplot yang diuji coba di daerah Sekipan Tawangmangu dimiliki oleh Endang. Hama engkuk yang menjadi momok petani selama dua tahun lebih menjadi target CV MJA. “Setelah bekerja keras tidak hanya berhasil menghilangkan hama tersebut, tapi juga di kondisi cuaca yang ekstrem seperti ini, strawberry di demplot sudah berbuah dan rasa yang selama ini terlalu asam bisa diubah menjadi manis. Hal yang tidak lazim panen strawberry di musim penghujan,” terang Dedy, Kamis (9/3). Saat ini CV Mekar Jaya Agro sedang menjajaki kerja sama dengan petani setempat untuk mengembalikan daerah sekipan, Tawangmangu sebagai sentra strawberry dan sentra pembibitan strawberry jenis baru. Kerja sama ini bertujuan untuk mengembalikan kejayaan strawberry daerah tersebut, serta berusaha menanam tanaman strawberry jenis baru yang lebih diminati konsumen. “Rasa strawberry yang bisa diubah menjadi manis dan bisa panen dimusim penghujan adalah suatu terobosan, mengingat teknik tanamnya tidak memakai rumah kaca,” tandasnya. #Ari Purnomo

5

Sedikitnya 60 warga penerima RTLH di kecamatan itu sudah diperiksa secara maraton selama sepekan terakhir itu. Ia mengatakan sudah memintai keterangan dan data terhadap sekitar 60 KK penerima. “Iya kita hanya menindaklanjuti dari Kejati saja. Kami diminta melakukan puldata pulbaket (pengumpulan data dan bahan keterangan). Bantuannya RP 600 juta untuk 60 KK. Laporannya ada indikasi mark-up material yang dibelanjakan oleh supliyer yang ditunjuk oleh kelompok masyarakat (Pokmas) di sana,” paparnya ditemui Kamis (9/3). Adi menguraikan puldata pulbaket dilakukan dengan memanggil warga namun sebagian juga dimintai keterangan dengan jemput bola mendatangi ke lapangan. Selain meminta keterangan, timnya terjun sekaligus untuk meninjau kondisi bantuan dan realisasinya. Berdasarkan data sementara, menurutnya warga hanya mengajukan permintaan RTLH. Setelah turun, Pokmas yang mencari

Yo

k

SRAGEN—Kejaksaan Negeri (Kejari) Sragen diamdiam melakukan pengusutan terhadap kasus dugaan penggelembungan (mark-up) belanja bantuan bedah rumah tidak layah huni (RTLH) di Kecamatan Kalijambe tahun 2016. Sedikitnya 60 warga penerima RTLH di kecamatan itu sudah diperiksa secara maraton selama sepekan terakhir. Informasi yang dihimpun Joglosemar, pengusutan itu sebagai tindak lanjut adanya laporan ke Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jateng perihal dugaan penyimpangan dan mark-up pembelanjaan bantuan RTLH di Kalijambe. Bantuan RTLH yang dilaporkan itu berasal dari dana provinsi Tahun 2016 untuk 60 KK di kecamatan itu. Masing-masing KK yang dijatah Rp 10 juta, ditengarai material yang diterima dari supliyer bernilai di bawah nominal itu. Pengusutan itu disebut sudah berlangsung sejak sepekan silam dengan memintai keterangan seluruh warga penerima. Kajari Sragen, Herrus Batubara melalui Kasie Pidana Khusus, Adi Nugraha tidak menampik mendapat limpahan laporan dari Kejati untuk mengusut laporan dugaan mark-up RTLH di Kalijambe

Adi Nugraha

Kasipidsus Kejari Sragen

supliyer pemasok material. Pembelanjaan material dipasok sepenuhnya oleh supliyer dan warga menerima dalam bentuk material bangunan yang dibutuhkan. “Warga nggak ada yang menerima uang, semua dalam wujud barang. Misalnya pasir lalu bahan bangunan lain yang digunakan untuk merehab RTLH. Kemarin kita sekalian lihat kondisi rumah yang dibantu itu,” jelasnya. Perihal indikasi mark-up atau penyimpangannya, Adi mengaku belum bisa menyampaikan mengingat saat ini masih dalam tahapan puldata pulbaket. Sementara, Kamis (9/3), ada seorang supliyer yang kebetulan juga diperiksa di Kejari. Namun, supliyer material asal Kalijambe itu tidak berhasil dimintai konfirmasi. #Wardoyo

Dewan Protes Entry Aspirasi ke E-Musren SRAGEN—Kalangan DPRD Sragen memprotes munculnya surat dari eksekutif perihal imbauan untuk memasukkan rencana usulan kegiatan dari aspirasi DPRD ke aplikasi eMusren Kabupaten. Selain tenggat waktu entry yang dinilai mepet, kebijakan itu juga dinilai tidak selaras dengan kondisi dan mekanisme aspirasi yang ada di DPRD. Protes mencuat menyusul surat dari Sekda Sragen tertanggal 28 Februari 2017 perihal penyampaian usulan kegiatan tahun 2018 dari anggota DPRD. Menurut sejumlah legislator, surat itu baru diterima DPRD 6 Maret 2017 sementara di dalamnya berisikan agar DPRD segera mengirimkan daftar aspirasi kegiatan di 2018 agar dientry ke e-Musren paling lambat juga 6 Maret. “Mana ada surat baru sampai, hari itu juga data paling lambat dikirim. Akhirnya sampai hari ini, mayo-

ritas DPRD memang belum ada yang siap. Tapi kami juga tidak akan menyetorkan daftar aspirasi kegiatan karena dalam konteks APBD, DPRD itu punya pokok-pokok pikiran yang disampaikan secara global, bukan perorangan,” papar Ketua Fraksi PKB, Faturrahman. Menurutnya mekanisme penyerapan aspirasi di DPRD tidak bisa disamakan dengan eksekutif. Aspirasi DPRD dihimpun lewat reses yang nantinya akan dirumuskan setiap fraksi untuk diputuskan menjadi pokok pikiran DPRD melalui paripurna. Misalnya pengecoran atau penerangan jalan apabila menjadi pokok pikiran, itu akan berlaku untuk skala kabupaten, bukan perorangan DPRD atau untuk wilayah tertentu. Ketua Fraksi PDIP, Sutrisno meminta sebelum melakukan Musrenbang, mestinya eksekutif berkoordinasi terlebih

dahulu dengan DPRD agar bisa disinkronkan dengan pokok pikiran di DPRD. Sementara, selama ini nyaris tak ada koordinasi, seperti pada 2017 undangan Musrenbang disampaikan bersamaan DPRD ada kegiatan sehingga tak semua bisa hadir. “Aspirasi DPRD kan tidak bisa ditenggat waktu karena jalurnya banyak. Bisa lewat lisan, tertulis, lewat obrolan njagong dengan warga, SMS itu juga bisa masuk aspirasi,” jelasnya. Terpisah, Sekda Tatag Prabawanto menyampaikan tidak ada niatan eksekutif memberikan deadline mepet dengan batas akhir entry e-Musren. Menurutnya, apabila memang belum siap, nanti masih bisa disusulkan mengingat usulan kegiatan itu juga masih bersifat dinamis. “Kalau dalam perkembangan, ada aspirasi dari DPRD yang belum masuk, bisa dimasukkan,” jelasnya. #Wardoyo

Sebab data terkini dari Asosiasi Petani Tebu Rakyat (APTR), jumlah produksi tebu di Sragen bisa mencapai 750.000 ton. Dengan jumlah itu, masih ada tebu yang keluar daerah sekitar 1.000 hektare. Administratur PG Mojo, Bambang

Sutrisno menambahkan revitalisasi, sebenarnya butuh dana hampir Rp 500 miliar. “Di lokasi pabrik ada 770 pekerja. Mungkin kalau pas giling sehari bisa melibatkan 3.000 pekerja,” tandasnya. #Wardoyo

Polres Tetapkan Colomadu Wilayah Darurat Narkoba KARANGANYAR—Polres Karanganyar menetapkan Kecamatan Colomadu sebagai wilayah darurat narkoba. Hal itu ditegaskan Kapolres Karanganyar AKBP Ade Safri Simanjuntak. Kepada wartawan, Ade mengatakan, penetapan status wilayah darurat narkoba karena tingginya angka peredaran narkoba, terutama jenis sabu di wilayah tersebut. “Kecamatan Colomadu telah ditetapkan wilayah darurat narkoba,” tegas Kapolres, Kamis (9/3). Kapolres menyebutkan, sejak awal Maret 2017, jajarannya berhasil mengungkap tiga kasus dengan empat tersangka penyalahgunaan narkoba di Colomadu dan 1 di kawasan fly over Palur. Bahkan, salah satu tersangka merupakan oknum anggota PNS di Kecamatan Colomadu. Atas pengungkapan tersebut, Ade berjanji akan bekerja keras memberantas peredaran narkoba baik di Colomadu serta di seluruh wilayah Kabupaten Karanganyar. Menurutnya, untuk memberantas peredaran narkoba, tidak cukup dengan penangkapan bandar, pengedar maupun pengguna. Tetapi harus ada kerja sama dengan semua pihak untuk memberantas peredaran narkoba. “Penangkapan jaringan

pengedar dan pengguna narkoba saja tidak cukup untuk memberantas peredaran narkoba, tetapi pencegahan lebih baik dibandingkan pengungkapan kasus,” ujar dia. Terpisah, Camat Colomadu Yopi Eko Jati Wibowo mengaku prihatin tingginya pengungkapan kasus penyalahgunaan narkoba di wilayahnya. Ia menegaskan mendukung penuh aparat kepolisian untuk memberantas peredaran narkoba. Menurut dia, pihak Pemerintah Kecamatan Colomadu telah bersinergi dengan Forkominda setempat dalam upaya pemberantasan narkoba. Bahkan, seluruh kepala desa di Colomadu diminta untuk membentuk kampung anti miras dan narkoba. Yopi meminta masyarakat Colomadu untuk mendukung upaya pencegahan dan pemberantasan, penyalahgunaan narkoba (P4GN) yang digalakan Badan Narkotika Nasional (BNN). “Dukungan masyarakat bisa diberikan dengan cara memperluas informasi bahaya peredaran narkoba. Selain itu juga bisa dengan memberikan informasi kepada petugas jika mengetahui lokasi-lokasi yang diduga sebagai tempat transaksi,” jelas Yopi saat dihubungi Joglosemar, Kamis (9/3) sore. #Satria Utama

Perceraian Berbuntut Panjang

Dokter Puskesmas Dilaporkan ke Polres Bengkulu SRAGEN—Seorang dokter PNS di Puskesmas Mondokan, berinisial AAW dilaporkan oleh mantan istrinya, Desmianti (44) warga Kelurahan Anggut Atas, Ratu Samban, Kota Bengkulu, ke Polres Bengkulu, Selasa (7/3). Desmi menuduh mantan suaminya telah menipu atas pemberian emas palsu sebagai mut’ah saat sidang ikrar talak Desember 2016. Kepada Joglosemar, Desmianti emas seberat 30 gram yang diterimanya bukanlah emas murni 24 karat, melainkan emas sepuhan (suffing). “Padahal putusan MA, emasnya harus emas murni 24 karat. Tapi saya cek ke toko emas di Bengkulu, ternyata itu emas siraman. Saya merasa dirugikan,” paparnya lewat telepon, Kamis (9/3). Ia juga mengaku sudah melayangkan surat ke Badan

Kepegawaian Negara (BKN) yang intinya menuntut setengah gaji dari mantan suaminya yang menurutnya menjadi haknya berdasarkan PP No.10. Namun, sejak Januari hingga Maret 2017, jatah yang diberikan AAW belum sesuai ketentuan. Menyikapi hal itu, Plt Kepala DKK Sragen, Hargiyanto membenarkan ada surat dari BKN soal hak mantan istri AAW dan perintah itu sudah dilaksanakan. “Gaji AAW satu bulan semuanya Rp 3.451.700. Tapi ada potongan dinas, dan BPD sebesar Rp 2.449.300. Januari kemarin kami kirim Rp 650.000 itu separuh gaji yang masih ada. Bahkan Februari, Maret gajinya yang ada Rp 965.000, semuanya langsung kami kirim juga. Lha minta lebih banyak, wong gajinya yang ada cuma segitu,” ujarnya. #Wardoyo


Sukoharjo & Wonogiri

6

www.joglosemar.co

jumat, 10 MARET 2017

Produk UMKM Harus Bisa Rambah Online WONOGIRI—Produk usaha mikro kecil menengah (UMKM) Wonogiri harus bisa dipasarkan secara online. Kendati disadari tetap masih ada sejumlah perbaikan yang harus dilakukan sebelum benar-benar dapat merambah pasar online tersebut. Diungkapkan Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Wonogiri, Verawati Joko Sutopo, Kamis (9/3), pelaku bisnis UMKM harus peka terhadap perkembangan pasar. Salah satunya, saat ini masyarakat tengah gemar melakukan belanja online. “Produk UMKM Wonogiri itu sangat bagus dan inovatif. Sehingga sangat layak masuk dunia bisnis online, dan harus bisa,” ungkap Verawati. Menurutnya, untuk masuk pasar online bukanlah hal yang mustahil. Bahkan tidak menutup kemungkinan produkproduk seperti olahan pangan Wonogiri yang memenuhi standar pemasaran bisa dijual secara online. Hanya saja, sebelum hal itu dilakukan, masih perlu banyak dilakukan pembenahan. Lebih lanjut Verawati mengatakan pelaku mesti paham pentingnya diferensiasi sebuah produk maupun kemasan agar bisa tampil beda dan dilirik masyarakat. Selain itu, pemasaran harus dipikirkan secara cermat, branding harus dibangun, fokus dan konsisten, agar orang selalu ingat dan membeli produk-produk hasil UMKM Wonogiri. Tak lupa, Verawati mengajak para pelaku usaha untuk memberdayakan masyarakat dan memaksimalkan fungsinya sebagai mitra kerja pemerintah. Juga untuk menghindari renternir dan lebih memilih koperasi maupun bank pemerintah. Salah satu pelaku bisnis UMKM, Oci menyebutkan, dirinya sudah merintis pemasaran secara online sejak beberapa bulan lalu. Bahkan kini pemasaran online menjadi lebih dominan. Namun untuk masuk ke pasar modern, hingga kini belum dipikirkannya karena terbentur persyaratan berlibet dari manajemen pasar modern. #Aris Arianto

OJK Imbau BPR Tingkatkan Pelayanan

Halaman nganyar

Wardoyo

SUKOHARJO—Persaingan Bank Perkreditan Rakyat (BPR) di Kabupaten Sukoharjo dinilai masih tergolong sehat. Hal tersebut ditunjukkan dengan tidak adanya catatan khusus yang diterima oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mengenai perkreditan di masyarakat. “Sampai saat ini kami belum menerima laporan adanya persaingan tidak sehat, perebutan nasabah ataupun lintah darat di Sukoharjo. Jadi kami rasa Sukoharjo masih dalam keadaan terkendali,” ucap Kepala OJK Wilayah Karesidenan Surakarta, Laksono Dwionggo, Kamis (9/3). Laksono menuturkan, kondisi Perbankan di karesidenan Surakarta, secara keseluruhan per Desember 2016 lalu, untuk non-performing loan (NPL) atau kredit macet masih jauh di bawah NPL nasional. Ia menjelaskan, untuk BPR sedikit di bawah lima persen yang biasanya selalu di atas angka tersebut. “BPR pun telah membuat kelompok kerja (Pokja) NPL di setiap anak cabang agar meski perekenomian tak menentu tidak sampai mempengaruhi kondisi BPR,” ujarnya. Laksono mengatakan, BPR harus bersaing memberikan pelayanan terbaik dalam masyarakat. Baik dari suku bunga, pelayanan purnajual, maupun kecepatan pelayanan. OJK juga akan selalu mendorong BPR agar dapat melakukan yang terbaik untuk nasabah. Sebab, saat ini makin banyak lembaga pembiayaan dan lembagan keuangan yang lebih fleksibel untuk menjangkau masyarakat. “Kalau BPR tidak bergerak lebih cepat maka lamalama akan hilang,” ucapnya. “Paling tidak kita harus peduli sistem di perbankan untuk melawan lintah darat. Karena bila masyarakat memilih lintah darat, suku bunganya bisa 20 hingga 30 persen bahkan mungkin lebih,” terangnya. Pihaknya berharap, pemerintah daerah di enam kabupaten di Karesidenan Surakarta dapat memiliki program khusus untuk kredit melawan rentenir. Jadi masyarakat dapat memeproleh pembiInfobunga Iklan ayaan dengan suku yang rendah. Untuk kemudahan pemasangan iklan di “Pemda Surakarta sudah mengaloHarian JOGLOSEMAR, silahkah hubungi kasikan dana untuk BPR sebesar tiga nomor berikut melalui sms/telepon. persen setahun. Semoga Pemda lainnya bisa mengikuti,” tukasnya. #Dynda

0813 2936 5968

Wahyu Wardhani

Halaman Wonogiri Jason

Info Iklan Untuk kemudahan pemasangan iklan di Harian JOGLOSEMAR, silahkah hubungi nomor berikut melalui sms/telepon.

082 138 226 229

Joglosemar | Aris Arianto

USAHA AGRIBISNIS—Petani bersama anggota Kodim 0728 Wonogiri saat membajak sawah di Kecamatan Wuryantoro, Kamis (9/3).

Dana PUAP Macet hingga Rp 6,9 M

69 Gapoktan Diminta Tanggung Jawab WONOGIRI—Dana hibah miliaran rupiah dari program Pengembangan Usaha Agribisnis Pedesaan atau PUAP tahun 2008-2015 di Kabupaten Wonogiri macet. Ironisnya, macetnya dana total Rp 6,9 miliar lebih yang melibatkan 69 gabungan kelompok tani (Gapoktan) penerima program di daerah itu justru melibatkan sejumlah oknum perangkat desa (Perdes) nakal. Bupati Wonogiri Joko Sutopo, saat membuka workshop Monitoring dan Evaluasi (Monev) Program PUAP yang diikuti 220 Gapoktan di pendapa Rumah Dinas Bupati Wonogiri, Kamis (9/3), mengaku prihatin atas macetnya dana miliaran rupiah itu. Bupati pun secara khusus menggelar pertemuan dengan perwakilan 69 Gapoktan penerima PUAP yang macet. “Anggaran yang macet ternyata cukup besar juga. Ini berpotensi terkena konsekuensi hukum,” tegas Bupati Joko sembari menambahkan menyebut kasus ini sebagai masalah besar. Menurut Bupati, Pemkab Wonogiri tetap akan menuntut pertanggungjawaban pengembalian dana hibah yang diselewengkan itu. Pasalnya, bantuan dari pemerintah bukan sesuatu yang gratis. Malah jika dibiarkan saja bakal menyeret pengurus ke ranah hukum. “Cepat atau lambat dana PUAP yang macet ini akan di-

Anggaran yang macet ternyata cukup besar juga. Ini berpotensi terkena konsekuensi hukum. Joko Sutopo Bupati Wonogiri

tangani APH (aparat penegak hukum). Ini hanya tinggal masalah waktu kapan diusut APH,” tandas Bupati. Lebih lanjut disebutkan Bupati, pihaknya menemukan ada indikasi keterlibatan perangkat desa dalam macetnya dana kredit PUAP. Bupati pun mengancam akan menunda pencairan dana desa maupun DAD (dana alokasi desa) bagi desa yang perangkatnya nakal. “Selain itu jika ada perangkat desa yang nakal, maka tunjangannya akan dipotong untuk pengembalian angsuran. Ini fatal. Pihak yang tahu aturan kok malah melanggar aturan. Meskipun bentuknya dana hibah tetap harus dipertanggungjawabkan,” tegas Bupati. Yang sulit adalah jika yang nakal merupakan kelompok tani sendiri. Menurut Bupati hal itu bisa jadi lantaran ketidaktahuan. Terkait hal ini, pihaknya akan memerintahkan kepada camat agar mengundang Gapoktan yang bermasalah. Beragam Kepala Dinas Pertanian

dan Pangan Wonogiri Safuan melaporkan, total ada sebanyak 220 Gapoktan penerima program PUAP senilai Rp 22 miliar, yang tersebar di 25 kecamatan. Dari angka 220 kelompok itu, papar dia, 69 kelompok kedapatan macet hingga Rp 6,9 miliar. Sedangkan 87 kelompok lain lancar, dan sisanya 44 kelompok masuk kategori setengah lancar dalam menyalurkan dana hibah PUAP. Sriyanto, pengurus Gapoktan penerima dana PUAP di Desa Pucung Kecamatan Kismantoro, membeberkan banyak pinjaman dana PUAP yang macet. Penyebabnya beragam. Diantaranya peminjam sudah meninggal dan ahli waris tidak mau membayar angsuran, ada juga yang pindah keluar daerah hingga sulit dilakukan penagihan. “Ada juga yang ikut Dimas Kanjeng Probolinggo itu. Terus terang kami minta bantuan pemkab bagaimana caranya agar bisa selesai. Jangan sampai masuk ranah hukum,” beber Sriyanto. #Aris Arianto

209 Rokok Ilegal Disita dari Kios SUKOHARJO—Petugas tim gabungan melakukan razia dengan sasaran penjualan rokok illegal dan tanpa dilengkapi pita cukai, Kamis (9/3). Hasilnya, sebanyak 209 bungkus rokok tanpa pita cukai dengan dua merk disita dari kios milik Endang Wijianto di Desa Klodangan, Kecamatan Baki. Kabid Penegakan Perda Sukoharjo, Sunarto mengatakan, atas temuan tersebut, pemilik kios dikenai pasal 54 UU Nomor 11 Tahun 1995 jo UU Nomor 39 Tahun 2007 tentang Cukai, serta Perbup Nomor 49 Tahun 2016 dan mendapatkan sanksi administratif berupa peringatan. Bila di kemudian hari pemilik kios kedapatan kembali melakukan pelanggaran serupa maka akan mendapatkan sanksi pidana dengan ancaman penjara satu sampai dengan lima tahun, dan atau pidana denda dua sampai dengan 10 kali nilai cukai yang seharusnya dibayar. “Tidak hanya peringatan saja. Kami juga memberikan pengetahuan kepada penjual

Dok. Humas Pemkab Sukoharjo

ILEGAL—Tim gabungan sedang merazia salah satu warung yang menjual rokok ilegal di Desa Klodangan, Kecamatan Baki, Kamis (9/3). dan masyarakat tentang ciri-ciri rokok ilegal. Dengan demikian, warga diharapkan akan lebih teliti dalam membeli rokok. Dan ketika menjumpai ada rokok ilegal bisa langsung ditindaklanjuti,” terangnya. Ditambahkan Kasi Penindakan Satpol PP Jawa Tengah, ketika membeli rokok ilegal artinya masyarakat telah ikut merugikan negara dari peneri-

maan cukai. Sementara, Kabag Humas Pemkab Sukoharjo, Joko Nurhadiyanto senantiasa mengajak seluruh warga untuk ikut memantau dan mengawasi peredaran rokok ilegal. Ia meminta pada masyarakat jika menemukan rokok ilegal yang dijual di warung atau pasar untuk segera melaporkan ke aparat penegak hukum. #Dynda Wahyu Wardhani

Kasus Pungli Prona Kecamatan Tirtomoyo

Tim Rekomendasikan Tiga PNS Disanksi WONOGIRI—Berdasarkan hasil gelar perkara Tim Sapu Bersih Pungutan Liar (Saber Pungli) Wonogiri akhirnya menetapkan tiga orang pegawai negeri sipil (PNS) terlibat dan paling bertanggung jawab dalam kasus dugaan pungli dalam kasus program Proyek Operasi Nasional Agraria (Prona) 2017 di Kecamatan Tirtomoyo. Tim juga memberikan rekomendasi kepada Bupati Wonogiri untuk menjatuhkan sanksi kepada tiga PNS tersebut. “Kami memberikan rekomendasi kepada Bupati Wonogiri untuk memberikan sanksi kepada tiga oknum PNS yang terlibat kasus Prona 2017 di Kecamatan Tirtomoyo,” kata Ketua Pelaksana Saber Pungli Wonogiri, Kompol Wawan Purwanto, Kamis (9/3). Menurut dia, sanksi tersebut berupa sanksi administrasi. Namun saat ditanya nama, inisial, maupun jabatan tiga oknum PNS yang terlibat dalam kasus itu, Wakapolres Wonogiri itu tidak berkenan membeberkannya. Hanya saja, dia menyebut jika mereka paling bertanggung jawab dalam kasus pungli itu. Namun ketika kembali dicecar apakah ketiganya bertugas di Kantor Kecamatan Tirtomo-

yo, Wawan hanya menyunggingkan senyum. “Kalau soal nama ataupun jabatan tiga PNS yang terlibat kasus pungli, itu bukan kewenangan kami. Itu policy Bupati Wonogiri. Sebagai Tim Saber Pungli hanya memberikan rekomendasi saja,” ungkap dia. Terkait pengembalian uang sisa pembuatan sertifikat tanah yang telah disetorkan pemohon Prona, Wakapolres menyebut dalam waktu dekat ini akan dikembalikan secara langsung kepada pemohon. Mekanismenya melalui kelompok masyarakat masing-masing dengan pengawalan kepolisian setempat. “Uang sisa pembuatan sertifikat tanah masih utuh tersimpan di rekening pokmas (kelompok masyarakat) masing-masing,” jelasnya. Sekretaris Daerah (Sekda) Wonogiri Suharno mengatakan, sejauh ini Pemkab Wonogiri masih menunggu surat resmi dari Tim Saber Pungli. Khususnya terkait rekomendasi pemberian sanksi tiga PNS yang diduga terlibat dalam kasus pungli Prona 2017. “Setelah kita mendapat rekomendasi biar nanti tim dari inspektorat yang akan menindaklanjuti,” tandas dia. #Aris Arianto

Joglosemar | Aris Arianto

BERI REKOMENDASI—Jajaran petugas Tim Saber Pungli Wonogiri saat memberikan keterangan di hadapan pers, Kamis (9/3).

Jalur Eromoko Mulai Rusak Parah

WONOGIRI—Kerusakan jalan kerap jadi keluhan masyarakat. Kini kerusakan melanda sejumlah ruas jalan di jalur Eromoko-Baleharjo-Tegalharjo, Kabupaten Wonogiri. Kerusakan jalan yang parah bahkan bisa menyebabkan kendaraan roda empat terjebak dalam lubang jalan. Disampaikan Kepala Desa Tegalharjo, Sukimin, kerusakan terparah dijumpai di dekat SDN 3 Eromoko, Kecamatan Eromoko, tepatnya di sisi sebelah barat sekolah. Kalau tidak hati-hati, kendaraan roda empat bisa terperosok ke dalam lubang jalan. Sukimin mengungkapkan, panjang jalan yang kondisinya sangat rusak tersebut sekitar 200-300 meter. Kerusakan terjadi di sejumlah titik dan terpencar-pencar. “Terutama dari SD ke barat.

Kalau dari Balai Benih Padi ke arah timur sudah ada yang dibeton. Sayangnya, pengecoran jalan dahulu tidak dilakukan satu ruas tuntas,” kata dia, Kamis (9/3). Masyarakat berharap kerusakan jalan itu segera diperbaiki. Pasalnya, ruas jalan itu merupakan jalur utama beberapa desa menuju pusat Kecamatan Eromoko. “Kami sudah melaporkan ke kecamatan. Beberapa warga juga ada yang menguruk lubang jalan. Untungnya belum sampai ditanami pisang,” ujar dia. Terpisah, Kepala Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Wonogiri, Sri Kuncoro melalui Kabid Bina Marga, Prihadi Ariyanto mengungkapkan, sementara ini belum ada anggaran untuk memperbaiki jalur tersebut. #Aris Arianto


www.joglosemar.co

JUMAT, 10 MARET 2017

Akademia – Pendidikan

7

Miliki IPAL, UNS Bisa Jadi Percontohan Kampus di Indonesia SOLO— Kini, Universitas Sebelas Maret Surakarta (UNS) telah memiliki Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) yang merupakan bantuan dari Direktorat Jenderal Cipta Karya Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat. Serah terima serta peresmian IPAL dilakukan Kamis (9/3) di lokasi IPAL yaitu di lembah Fakultas Teknik (FT) UNS. Direktur Jenderal Cipta Karya Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, Sri Hartoyo mengatakan bahwa IPAL UNS memiliki kapasitas 1.290 m³/hari. Menurutnya, pelayanan serta penyediaan sarana dan prasarana sanitasi yang layak dan berkelanjutan merupakan salah satu kebutuhan dasar bagi masyarakat. Tidak terkecuali untuk pemenuhan kebutuhan sarana sanitasi dasar di lingkungan akademik. Lebih dari itu, penyediaan sarana sanitasi yang layak dapat mencegah terjadinya akumulasi pencemaran terhadap badan air di sekitar. “Sebagai salah satu perguruan tinggi negeri di Indonesia, UNS memiliki fungsi strategis. Tidak hanya sebagai pusat keilmuan, riset dan teknologi, namun juga sebagai tempat yang dapat dijadikan

Joglosemar | Insan Dipo Ferdias

IPAL UNS—Rektor Universitas Sebelas Maret, Ravik Karsidi (tengah) meninjau IPAL UNS di kampus setempat, Kamis (9/3). IPAL UNS di bangun untuk memenuhi kebutuhan sarana sanitasi layak khususnya untuk masyarakat kampus UNS dan untuk mengurangi beban pencemaran sungai Bengawan Solo. percontohan masyarakat kampus untuk pengelolaan air limbah domestik yang aman. Percontohan untuk wilayah lain di Surakarta, maupun kampus lain di Indonesia,” imbuh Hartoyo. Cakupan pelayanan air

limbah domestik kawasan Jebres saat ini adalah 77 persen yaitu melalui 135 sambungan bangunan dan 65 sambungan rumah (SR) yang berada di sekitar kampus. Pada 2017 ini ditargetkan akan ada penambahan

900 SR untuk memenuhi kapasitas optimal IPAL Jebres. Hartoyo berharap, bahwa IPAL yang telah terbangun juga dapat menjadi sumber keilmuan, riset dan teknologi bagi masyarakat kampus, dan dapat menja-

di source of knowledge dalam pengelolaan air limbah domestik yang dapat menjadi bekal keilmuan bagi semua pihak. Sementara itu, Rektor UNS, Ravik Karsidi mengatakan dengan kehadiran IPAL

ini mampu mendukung UNS menjadi Green Campus. “Jadi nanti air limbah dari kamar mandi, air hujan dan limbah rumah tangga di UNS dan di lingkungan sekitar dialirkan ke IPAL. Kemudian diolah dan setelah diolah baru di-

alirkan. Sehingga tidak merusak lingkungan. Bahkan air hasil olahan bisa untuk menyiram tanaman. Bahkan ikan pun bisa hidup di air yang sudah diolah melalui IPAL ini,” kata Ravik. #Dwi Hastuti

Pelaksanaan Ujian Sekolah

Joglosemar | Ari Purnomo

Kunjungan—Pimred Harian Joglosemar, Suhamdani (kanan) dan Pembatu Rektor IV, Widodo Muktiyo (kiri) terlihat akrab saat kunjungan, Kamis (9/3). Kunjungan tersebut dalam rangka mempererat tali silaturahmi dan juga membahas rencana kerja sama ke depannya.

Harian Joglosemar Kunjungi UNS SOLO—Guna mempererat tali silaturahmi perwakilan Harian Joglosemar mengunjungi Universitas Sebelah Maret Surakarta (UNS), Kamis (9/3). Kunjungan ini dilakukan oleh Pimred Harian Joglosemar, Suhamdani dan Redaktur Pendidikan dan Akademia Ari Purnomo dan ditemui langsung oleh Pembantu Rektor IV, Widodo Muktiyo. Pada kesempatan tersebut, Widodo sangat menyambut baik kunjungan dari Harian Joglosemar. Baginya Harian Joglosemar bukanlah media yang asing bagi UNS, tetapi sudah sangat dekat. Hubungan antara UNS dan Joglosemar bahkan bisa diibaratkan seperti saudara. “Joglosemar itu sudah seperti saudara, karena selama ini banyak kegiatan UNS yang mendapatkan dukungan dari Harian Joglosemar,” terangnya kepada Joglosemar. Lebih lanjut, Widodo berharap, kunjungan ini tidak berhenti begitu saja. Tetapi, ke depan bisa dilanjutkan dengan sejumlah kerja sama. Menurutnya, hal itu perlu dilakukan untuk semakin mempererat hubungan antara keduanya. “Kita selalu terbuka, dan siap untuk bisa bekerja sama,” katanya. Sementara itu, Pimred Harian Joglosemar Suhamdani mengatakan, kunjungan ini selain untuk mendekatkan lagi hubungan Harian Joglosemar juga untuk mengembangkan kerja sama. “Harapan kita tali silaturahmi semakin erat terjalin, dan kita akan mengarahkan adanya kerja sama antara UNS dan Harian Joglosemar,” tandasnya. #Ari Purnomo

4 SD/ MI Gabung Sekolah lain SOLO—Pelaksanaan ujian sekolah/madrasah (US/M) akan mulai digelar Rabu hingga Jumat (15-17) Mei mendatang. Tetapi, terdapat sejumlah sekolah yang terpaksa harus menggabung ke sekolah lain karena belum memiliki akreditasi. Sedikitnya ada empat sekolah di Kota Solo yang menggabung SD/MI lain. Empat SD/MI tersebut di antaranya MI Ahmad Maryam, MI Ta’mirul Islam, SD Al Khoir dan MI Terpadu Tafidzul Quran Al Maksum (Mittqum). Kasi Kurikulum Bidang SD Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Surakarta, Rita Nirbaya mengatakan, empat sekolah tersebut akan digabung di dua sekolah berbeda. MI Ahmad Maryam, Mittqum dan MI Takmirul Islam akan digabung dengan MI Negeri (MIN) Banyuanyar. Kemudian SD Al Khoir akan digabung dengan SD Madyataman. Rita menjelaskan, penggabungan ini dilakukan karena keempat sekolah tersebut merupakan sekolah baru dan belum pernah

Meski menggabung, tetapi pelaksanaannya US/M tetap di sekolahannya masing-masing. Yang digabung hanya administrasinya. Rita Nirbaya

Kasi Kurikulum Bidang SD Disdik Kota Surakarta,

meluluskan siswanya. Maka dari itu, keempat sekolah tersebut belum bisa menggelar US/M secara mandiri. Karena syarat bisa melaksanakan US/M salah satunya akreditasi. Dan sebagai solusinya harus gabung dengan sekolah lain. “Alasan menggabung ini dikarenakan empat sekolah tersebut tergolong baru dan belum pernah meluluskan sehingga belum memiliki akreditasi. Padahal syarat untuk bisa menyelenggara-

kan US/M, sekolahnya harus terakreditasi,” kata Rita kepada wartawan, Kamis (9/3). Meski namanya menggabung, namun untuk pelaksanaan US tetap di sekolah masing-masing. Menggabung tersebut jelas Rita, hanyalah dalam hal administrasi saja. karena sekolah-sekolah yang menggabung tersebut belum terakreditasi. “Meski menggabung, tetapi pelaksanaannya US/M tetap di sekolahannya masing-masing. Yang digabung hanya administrasinya,” ucapnya. Sementara itu, Kepala Disdik Kota Surakarta, Etty Retnowati menambahkan, walaupun bergabung dengan sekolah lain, pihaknya berharap sekolah-sekolah tersebut dapat tetap melaksanakan US/M dengan baik. “US harap dipersiapkan di sekolah masing-masing. Kejujuran dan integritas tetap utama. Semoga hasil US/M baik dan sukses pelaksanaan,” kata Etty. #Dwi Hastuti

Dok SMK 1 Kalijambe

IKUTI UKK—Para siswa kelas III SMK 1 Kalijambe berfoto bersama usai mengikuti UKK.

SMK 1 Kalijambe Gelar Ujian Praktik Busana SRAGEN—Sebanyak 25 siswa kelas III atau kelas XII Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 1 Kalijambe mengikuti Ujian Kompetensi Keahlian (UKK), Kamis (9/3) dalam bentuk gelar karya. Para siswa dari Jurusan Tata Busana dengan Kompetensi Busana Butik itu menunjukkan hasil karyanya di hadapan para penguji. Mereka menyajikan hasil rancangan busana butik untuk dinilai para penguji yang terdiri dari penguji internal dan penguji eksternal. “Semua siswa harus menyajikan karya sebagai bahan penilaian dari proses pem-

belajaran di kelas selama ini. Selain ujian tulis, para siswa harus menghasilkan karya sebagai ujian prakteknya,” ungkap Wahid Hariyanto, Kepala Sekolah SMK 1 Kalijambe. Untuk penguji internal berasa dari guru mereka, sedangkan penguji eksternal adalah Suparto dari Arjuna Tailor Surakarta. “Diharapkan dengan UKK atau UPK (Uji Praktek Kejurun) ini para siswa bisa menerapkan ilmunya secara langsung dan benar sesuai ilmu yang telah diajarkan. Gelar karya ini sekaligus untuk memperingati Hari Jadi sekolahan,” tambah Wahid. #Wardoyo

Singkirkan 5 Peserta, Aziz Terpilih Sebagai Mawapres SOLO—Azis Andyan Nugroho merupakan mahasiswa Fakultas Pertanian (FP) Universitas Tunas Pembangunan (UTP) Surakarta yang terpilih menjadi Mahasiswa Berprestasi (Mawapres) tingkat Universitas 2017. Seleksi Mawapres UTP Surakarta ini telah digelar pada Sabtu (4/3) di Kampus I UTP Surakarta yang berada di Balekambang. Azis mengatakan dalam seleksi tersebut ada enam orang yang mengikuti rangkaian seleksi tingkat universitas, setelah sebelumnya lolos dari seleksi di masing-masing fakultas. Enam orang tersebut adalah Azis Andyan Nugroho dari FP, Arief Sulistiyo Utomo dari Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Meita Henita dari FKIP, Glory Tatas Pribadi dari FKIP, Amelia Dwi Lestari dari Fakultas Ekonomi (FE) dan Rakha Faras Khalifah dari FKIP. Keenam orang tersebut bersaing ketat dalam mempresentasikan karya ilmiah mereka. “Tidak membayangkan se-

belumnya kalau bisa terpilih menjadi Mawapres. Dan saya sangat bersyukur bisa menjadi Mawapres UTP tahun 2017,” ujar Aziz kepada wartawan, Kamis (9/3). Azis mengambil judul karya ilmiahnya Pemanfaatan Abu Industri Genteng dan Dosis Pupuk Kandang untuk Meningkatkan Hasil Tanaman Padi Merah (Oryza nivara) pada Lahan Kering. Atas prestasinya ini, Azis akan dikirim ke seleksi Mawapres tingkat Kopertis VI Jawa tengah mewakili UTP Surakarta pada April mendatang. “Semoga nantinya bisa mengharumkan dan membawa nama baik UTP Surakarta,” ujar Aziz. Sementara itu, Wakil Rektor III UTP Surakarta, Agus Budiyono MP menambahkan hasil seleksi Mawapres, sebagai Juara I, Azis Andyan Nugroho dari FP UTP Surakarta akan terus mendukung kegiatan penelitian mahasiswa lewat Program Kreativitas Mahasiswa (PKM). Di tingkat Universitas, sudah tersedia wadahnya, yaitu

Joglosemar | Dwi hastuti

Terpilih Mawapres—Azis Andyan Nugroho tengah mempresentasikan karya ilmiahnya saat pemilihan mahasiswa berprestasi UTP 2017. UKM Karya Ilmiah. Diharapkan dengan UKM ini akan

muncul karya-karya ilmiah mahasiswa yang bisa mewa-

kili UTP Surakarta di kancah nasional. #Dwi Hastuti


Hukum & Kriminal

8

www.joglosemar.co

JUMAT, 10 MARET 2017

4 Polsek Sita Puluhan Liter Ciu BELADIRI TNI AD—Prajurit TNI AD melompat di lingkaran berapi ketika atraksi bela diri Yongmoodo, di Makodam I/Bukit Barisan, Medan, Sumatera Utara, Kamis (9/3). Bela diri yang memadukan pukulan, tendangan, bantingan, dan kuncian tersebut merupakan beladiri wajib bagi prajurit TNI AD.

ok

S R A G E N— P e re d a r a n minuman keras (miras) di wilayah Kabupaten D Sragen seoAKBP Cahyo lah tak ada Widiarso habisnya. Kapolres Sragen Meski hampir tiap hari dioperasi, temuan soal penjualan miras masih terus bermunculan. Kamis (9/3) kemarin, empat Polsek di jajaran Polres Sragen kembali mengamankan lebih dari 20 liter miras dalam razia serentak yang digelar di masingmasing wilayah. Informasi yang dihimpun di Mapolres, operasi pertama di Polsek Karangmalang, berhasil mengamankan dua botol miras jenis ciu bervolume 3 liter di warung Martimbang (39), di Dukuh Sepreh RT 5 RW II, Desa Puro, Karangmalang. Warung Martimbang ini padahal sudah berulang kali dioperasi dan masih terus saja nekat menjual miras. Pada saat bersamaan, tim Polsek Sumberlawang yang dipimpin Wakapolsek Ipda Sukarno juga mengamankan sekitar 10 liter ciu dari tiga warung. Masing-masing milik Bambang (48), warga Brumbung, Mojopuro, kemudian Agus Nugroho (45) di Dukuh Jati RT 27, Desa Jati, dan di warung milik Suyanto (45), warga Dukuh Ngandul RT 10, Desa Ngandul. Operasi serupa juga digelar oleh Polsek Sambungmacan yang dipimpin oleh Kapolsek AKP Joko Widodo. Dalam laporannya, operasi di wilayah ini kemarin menyita sedikitnya 5 liter ciu dari warung milik Senen (70), di Dukuh Ngadirojo RT 1, Desa Banaran. Razia terakhir digelar oleh Polsek Sragen Kota yang dipimpin oleh Wakapolsek Iptu Sigit Sudarsono. Dari penggerebekan yang dilakukan di beberapa warung, tim mengamankan sedikitnya 5 liter ciu dari warung milik Didik Supriyadi (50) di Kampung Gendingan RT 3 RW IX, Sragen Tengah. Kapolres Sragen AKBP Cahyo Widiarso melalui Kasubag Humas AKP Saptiwi mengungkapkan, seluruh barang bukti ciu yang disita, selanjutnya diamankan di masingmasing Polsek. Untuk para pemiliknya, langsung diberikan pembinaan serta membuat surat pernyataan tidak mengulangi menjual miras lagi. # Wardoyo

Larikan Gadis di Bawah Umur, Warga Malang Dibekuk KARANGANYAR—Polres Karanganyar menangkap MS (26) karena membawa kabur gadis bawah umur berinisial LES (14), warga Desa Pandeyan, Kecamatan Tasikmadu. MS yang diketahui berdomisili di Kecamatan Bantur, Malang, Jawa Timur berhasil ditangkap di indekosnya yang berada di Balungbendo, Sidoarjo, Jawa Timur. Kapolres Karanganyar AKBP Ade Safrie Simanjuntak mengatakan, perburuan pelaku berawal dari laporan orangtua korban yang kehilangan putrinya. Sebelumnya, korban sempat pamit pada orangtuanya hendak ke Jakarta. “Setelah dilakukan pelacakan, ternyata korban bersama MS di Balungbendo, Sidoarjo. Unit PPA Satuan Reskrim langsung ke Sidoarjo menangkap MS dan menemukan korban,” kata Kapolres saat gelar perkara di Mapolres, Kamis (9/3). Ia melanjutkan, selama berada di indekos, MS dan korban sudah melakukan hubungan layaknya suami istri sebanyak empat kali. “Atas perbuatannya, MS dijerat pasal 81 ayat 2 UU No 35 Tahun 2014 tentang perlindungan anak, serta pasal 287 ayat 1 KUHP tentang persetubuhan dengan anak di bawah umur dengan ancaman hukuman 15 tahun penjara,” jelas Kapolres. Sementara, MS mengaku berkenalan dengan korban dari jejaring sosial Facebook. Setelah berpacaran selama delapan bulan, dengan bujuk rayu MS berhasil meminta korban berangkat ke Malang. Selanjutnya, oleh MS, korban diajak ke Balungbendo, Sidoarjo dan menginap selama empat malam. MS juga mengaku berniat menikahi korban, namun ditolak oleh orangtuanya dengan alasan masih di bawah umur. “Orangtuanya menolak saat saya hendak menikahinya,” aku pria yang telah beristri dan memiliki dua anak ini. #Satria Utama

Antara | Irsan Mulyad

Satu Tahun Kematian Terduga Teroris Asal Klaten

Kasus Siyono Dilaporkan ke PBB JAKARTA—Kasus kematian terduga teroris asal Klaten Siyono yang tewas dalam penangkapan Densus 88 Antiteror Polri akan dilaporkan ke Dewan HAM PBB. Rencana ini akan dilakukan oleh tim pembela kemanusiaan yang sejak Maret 2016 silam mengawal kasus kematian Siyono. “Mengangkat dan melaporkan Densus 88 kepada Dewan HAM PBB terkait dengan pelanggaran terduga teroris Siyono dan lainnya,” kata Trisno Raharjo, Ketua Tim Pembela Kemanusiaan Kematian Siyono, Kamis (9/3), seperti dikutip di Viva. Dalam pernyataannya, Trisno juga menyampaikan sejumlah tuntutan lain seperti mendesak aparat kepolisian se-

gera menuntaskan penyelidikan dan penyidikan perkara kematian Siyono dan membawa perkara tersebut ke pengadilan melalui kejaksaan. Selanjutnya, mendesak KPK untuk independen dan profesional dalam menangani dugaan gratifikasi Rp 100 juta kepada Densus 88. Lalu menuntut penanganan penegakan kejahatan terorisme melalui penegakan hukum yang transparan dan baik. Menuntut keras kepada Densus 88 untuk menghentikan tindakan atau langkah-langkah melakukan eksekusi mematikan terhadap setiap WNI yang diduga teroris. Kemudian juga menuntut kepada Polri agar mengedepankan asas praduga tak ber-

Kepolisian didesak segera menuntaskan penyelidikan dan penyidikan perkara kematian Siyono dan membawa perkara tersebut ke pengadilan. salah, mendesak pemerintah RI untuk membentuk lembaga independen yang memeriksa, dan mengaudit kinerja Densus dan BNPT. “Dan yang terakhir mendorong pemerintah RI untuk melakukan revisi menyeluruh UU Terorisme dengan mengedepankan sistem peradilan pidana yang menghormati hak

Bandar Sabu Sragen Dok Dijerat 15 Tahun Penjara SRAGEN—Bandar sabu asal Kampung Sragen Dok, Sragen Wetan, Edhy Endro Cahyono (39), yang ditangkap Senin (6/3) lalu terancam dijerat dengan hukuman maksimal 15 tahun penjara. Sementara, dari pengakuan tersangka, sabu yang hendak dijualnya itu dibeli lewat paketan seharga Rp 1,5 juta untuk 1 gram. Kapolres Sragen AKBP Cahyo Widiarso melalui Kasat Narkoba AKP Joko Purnomo mengungkapkan, berdasarkan perannya, Edhy bakal dijerat dengan pasal 112 juncto 114 dan 127 UU RI No 35/2009 tentang narkotika. “Pengakuannya untuk pakai sendiri.

Tapi melihat riwayatnya tidak demikian. Makanya ancaman pasalnya tiga dan ancaman hukumannya maksimal 15 tahun,” ungkapnya, Kamis (9/3). Joko menguraikan, dari penyidikan sementara, Edhy mengaku membeli sabu dari pemasoknya melalui paketan. Uang untuk membeli dikirim melalui transfer yang struk bukti transfernya sudah sengaja dihilangkan. Hal inilah yang membuat pengusutan dan pengungkapan oknum pemasok, sedikit terhambat. Pengakuan tersangka yang berbelit dan terkesan bungkam saat ditanya oknum pemasoknya, juga menjadi

ganjalan untuk mengusut tuntas mata rantai yang terkait. “Jadi belinya itu dipaketkan, dialamatkan, nanti tersangka tinggal ambil. Sehingga kami kehilangan jejak untuk mengusut naik ke atas,” jelasnya. Dari pengakuan tersangka, sebelum ditangkap ia sempat bertransaksi membeli sabu 1 gram seharga Rp 1,5 juta. Di hadapan petugas, tersangka mengakui barang itu hendak dikonsumsi sendiri. Akan tetapi, pengakuan ini tak mengaburkan penyidik mengingat riwayat tersangka memang sudah lama masuk dalam radar tim kepolisian. # Wardoyo

Permen Dot Negatif Narkoba SURABAYA—Pengujian laboratorium terhadap permen dot yang diduga mengandung narkoba atau zat berbahaya sudah selesai dilakukan oleh Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan (BBPOM) Surabaya. Seperti diketahui, permen dot tersebut beredar luas di wilayah Jawa Timur dan meresahkan masyarakat dalam beberapa hari terakhir. “Hasilnya negatif. Ada 16 pa-

rameter hasilnya negatif,” kata Plt Kepala BBPOM Surabaya Retno Kurpaningsih, Kamis (9/3). Meski hasil uji negatif, Retno tetap meminta kepada masyarakat untuk tetap waspada dan cerdas dalam memilih pangan dan jajanan. Artinya aman dikonsumsi. “Iya baik. Monggo juga harus cerdas dan waspada, ungkap Retno. Pihaknya juga mengingatkan masyarakat untuk ingat dengan

KLIK (Kemasan cek, Label, Izin edar, dan Kadaluwarsa). “Cek segel kemasan, kemasan rusak tidak, bocor tidak, kalau kaleng kembung jangan. Kalau L-nya label banyak yang kita dapatkan mulai kandungan makanan, lalu I untuk izin edarnya dan terakhir K, cek kadaluwarsanya juga harus dilihat. Walau semua kondisi kemasan bagus tapi kalau kadaluwarsa jangan dibeli, apalagi dikonsumsi,” jelas Retno. # Detik

asasi manusia,” jelas Trisno. Siyono, merupakan warga Klaten yang tewas saat diamankan oleh Densus 88 pada 11 Maret 2016. Ia diduga menjadi figur yang mengetahui penyimpanan senjata milik kelompok teroris di Indonesia. Saat itu, kepolisian menyebut bahwa pria berusia 37 tahun itu melakukan perlawanan saat diminta untuk menunjukkan lokasi gudang penyimpanan senjata. Oleh polisi, jasad Siyono kemudian dikembalikan ke keluarga dalam kondisi memprihatinkan. Keluarga Siyono pun bereaksi. Autopsi pun dilakukan secara independen oleh pihak keluarga dan kemudian ditemukan sejumlah kejanggalan. Kuat

dugaan penyebab kematian Siyono adalah karena dianiaya atau bukan karena melakukan perlawanan kepada petugas. “Tidak ditemukannya indikasi perlawanan dari korban (Siyono). Dari mana? Tidak ada luka tangkis yang bentuknya perlawanan, misal di siku korban,” kata Ketua Pimpinan Pusat Pemuda Muhammadiyah Dahnil Anzar Simanjuntak di Komnas HAM, 11 April 2016 lalu. Di lain hal, sejak mencuatnya kematian Siyono, tiba-tiba secara diam-diam Densus 88 menyerahkan uang senilai Rp 100 juta kepada keluarga Siyono. Dalih polisi, uang itu adalah uang duka yang memang sudah menjadi ketentuan. # Widi Purwanto

Pelat Mobil Pelaku Diduga Palsu

Dua Minimarket Tanpa Penjaga Malam SRAGEN—Jejak komplotan pembobol dua minimarket, Indomaret di Nglorog, Sragen Kota dan Alfamart di Candi Baru, Karangmalang, masih gelap. Sementara, hasil penyelidikan dari kepolisian, pelat mobil D 135 AUB yang digunakan sebagai sarana oleh pelaku, diduga adalah pelat palsu. Hal itu disampaikan oleh Kapolres Sragen AKBP Cahyo Widiarso melalui Kapolsek Sragen Kota AKP Suseno, Kamis (9/3). Ia mengatakan, hingga kemarin kasus pembobolan di Indomaret Nglorog masih ditangani oleh Polres Sragen. Tim Polsek hanya sebatas melakukan olah TKP dan perhitungan kerugian yang ditaksir mencapai Rp 30 juta. Ia juga memastikan dari hasil olah TKP, minimarket di tepi Jalan Raya Sukowati itu tidak dijaga oleh petugas pada malam hari. “Hasil penyelidikan dari tim Polres, pelat mobil yang digunakan kelihatannya palsu. Sampai saat ini memang belum ada petunjuk mengarah kepada pelakunya. Masih ditangani tim Reskrim,” paparnya.

Sementara, guna mengungkap kasus itu, pihak kepolisian disebut tengah mendalami rekaman CCTV yang ada di lokasi minimarket. Senada, Kapolsek Karangmalang AKP Agus Irianto menyampaikan, pelaku yang membobol Alfamart di Candi Baru, Kroyo, pada malam yang sama, adalah pelaku yang sama dengan di Indomaret Nglorog. Meski demikian, hingga kemarin jejak pelaku juga belum bisa terlacak. Dari rekaman CCTV, pelakunya hanya terdeteksi berjumlah empat orang dengan mengendarai mobil jenis Honda Mobilio warna putih dengan pelat sama dengan yang beraksi di Nglorog. Atas kejadian itu, pihaknya mengimbau kepada pengelola minimarket untuk setidaknya menempatkan petugas penjaga di malam hari. Sebab selama ini, toko setiap malam tidak dijaga. Begitu tutup, langsung dikosongkan. Meskipun ada perangkat CCTV, menurutnya, hal itu tak cukup menjamin keamanan. # Wardoyo

PARA ISTRI PRAJURIT PUN DISKUSIKAN TENTANG MEDIA SOSIAL

Ibu-ibu Sepakat Awasi Penggunaan Gadget pada Anak

J

arum jam menunjukkan pukul 08.00 WIB, Rabu (8/3). Ratusan ibu berseragam hijau-hijau sudah duduk rapi di Gedung Warastratama Solo. Mereka adalah para istri prajurit TNI yang tergabung dalam organisasi Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 074 PD IV/Diponegoro. Mereka datang dari Karanganyar, Boyolali, Sragen, Klaten, Wonogiri, dan Solo sebagai tuan rumah. Pagi itu mereka mengikuti diskusi tentang penggunaan media sosial (medsos). Di kursi pembicara ada pengamat medsos Ezki Suyanto dan konsultan media, Iman Sjafei serta Ketua Masyarakat Anti Hoax Solo Raya Niken Satyawati. Acara dibuka dan

juga dipandu oleh Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 074, Ny Paulina Ruly Simanjuntak, yang tak lain adalah istri Komandan Korem 074/Warastratama, Kolonel (Inf ) Ruly Simanjuntak. Ini sebuah forum diskusi soal medsos yang berlangsung seru. Para pembicara secara bergantian menyampaikan paparan tentang media sosial yang bak pisau bermata dua. Bisa menjadi hal yang menguntungkan bila digunakan dengan baik, sebaliknya bisa merugikan bila digunakan secara tidak tepat. Diskusi juga menyoroti fenomena informasi bohong (hoax) yang masif tersebar melalui medsos, berikut cara mengantisipasinya. Secara khusus Ny Ruly Si-

manjuntak berpesan kepada para ibu anggota Persit, agar memantau dan selalu mengontrol penggunaan gadget anakanak mereka. Ibu-ibu prajurit siap untuk memantau penggunaan gadget pada anak-anak mereka. Karena dari situlah bisa meminimalisasi penggunaan gadget yang kebablasan. Hal itu juga mengurangi terpaan berita bohong pada anakanak. “Kalau kami di rumah, setiap malam Wi-fi dimatikan. Kalau tidak, kapan anak-anak akan belajar atau mengerjakan PR?” ujarnya. Sesi tanya jawab berlangsung dinamis. Pertanyaan silih berganti diajukan kepada pembicara. Namun moderator terpaksa menyudahi acara karena sudah molor dari jadwal. Men-

Joglosemar | Satria Utama

MEDSOS BERMARTABAT­—Pengamat medsos, Ezki Suyanto menyampaikan paparan di depan ibu-ibu Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 074 PD IV/Diponegoro di Gedung Warastratama Solo, Rabu (8/3) tentang bermedsos yang bermartabat. jelang siang, diskusi pun diakhiri. Namun acara di Gedung Warastratama tetap berlanjut

dengan agenda lainnya, yaitu lomba tari dan paduan suara. # Satria Utama | A Syahirul


Opini

www.joglosemar.co

JUMAT, 10 MARET 2017

Refleksi

Petani yang Berdaya

9

Revitalisasi Komite Sekolah

Pojok Pungli subur, peran Saber Pungli masih pasif Tunggu, selfie-selfie-nya belum selesai Ribuan buku Arpusda Klaten hilang Semoga dicuri untuk dibaca…

Do

k

P

emerintah Desa Sumberejo, Kecamatan Wuryantoro, Wonogiri kini tengah mengembangkan tanaman bawang merah. Langkah itu merupakan terobosan pemerintah desa yang prihatin dengan penderitaan petani lantaran rendahnya harga jual gabah. Lahan yang semula ditanami padi, perlahan diubah menjadi lahan tanaman bawang merah. Kepala Desa Sumberejo, Sulardi mengatakan, untuk menjalankan program tersebut, pihaknya memang menggandeng pihak swasta mulai mengajak petani untuk menanam bawang merah. Sebagai percontohan, digunakan lahan milik Sulardi seluas satu hektare. Dengan modal Rp 80 juta, dia mulai menyiapkan lahan dan menanam benih bawang. Saat ini dia sudah mulai merasakan hasilnya. Misalnya, tanaman yang ditanam Januari kemarin, kini sudah hampir panen. Lahan seluas itu mampu menghasilkan 6-7 ton dengan harga bawang merah tersebut dijual per kilonya Rp 40.000 sehingga kalau dirupiahkan menjadi Rp 260-an juta. Dengan hitungan itu, menurut Sulardi, terobosan yang dilakukan oleh Pemdes Sumberejo itu sangat bagus dan patut diapresiasi. Langkah itu merupakan bagian dari kreativitas dan fleksibilitas dalam menghadapi cobaan-cobaan di dunia pertanian. Sebagaimana diketahui, jeritan petani terkait harga gabah yang rendah merupakan lagu lama. Bahwa harga jual gabah lebih ditentukan oleh tengkulak dan petani tak memiliki bargaining terhadap hasil panenannya sendiri adalah cerita yang terus berulang. Penyerapan gabah petani oleh Bulog yang belum maksimal juga menjadi cerita serial yang terus bergulir. Beberapa waktu lalu, Korem 074/Warastratama Surakarta bahkan harus ikut cancut tali wondo menggerakkan seluruh Kodim di wilayah Surakarta untuk membantu petani. Yang dilakukan adalah mendorong penyerapan gabah petani oleh Bulog. Namun demikian langkah tersebut tampaknya belum berpengaruh secara signifikan. Harga jual gabah di tingkat petani belum dapat terdongkrak secara ideal. Jeritan petani di Wonogiri sebagaimana diberitakan itulah salah satu buktinya. Diyakini, keluhan serupa dialami juga oleh petani-petani yang lain. Kontrol pemerintah atas harga padi demi keamanan petani belum dapat dirasakan petani di tingkat bawah. Memang kemudian ada kabar baik dari pemerintah. Belum lama ini Menteri Pertanian Amran Sulaiman dalam acara panen raya dan serap gabah di Lamongan Jawa Timur menyatakan, pemerintah menjamin Bulog akan menerima apapun kondisi gabah dari petani. Pernyataan tersebut merupakan respons dari keluhan petani yang merasa gabahnya tidak diterima Bulog karena kondisinya yang kurang baik. Amran menyatakan, sesuai perintah Presiden, Bulog wajib menerima gabah petani apapun kondisinya. Kebijakan Presiden yang diaplikasikan lewat Mentan tersebut mungkin cukup membuat petani merasa lega. Minimal, mereka tidak kesulitan menjual gabah saat panen tiba. Hanya saja, jangan sampai terjadi proteksi pemerintah terhadap petani tersebut justru membuat petani merasa dalam “ayunan” yang membuat petani menjadi terlena dan justru tidak tangguh dan berdaya. Tidak selamanya cobaan membuat petani bersikap pasrah. Bisa terjadi sebali sebaliknya, cobaan demi cobaan justru membuat petani menjadi makin tangguh, kreatif dan berdaya. Apa yang dilakukan oleh Pemdes di Desa Sumberrejo, Kecamatan Wuryantoro, Wonogiri tersebut adalah salah satunya. Pemdes dan petani menunjukkan fleksibilitas dan kreativitasnya menghadapi cobaan yang kian sulit, meskipun akhirnya harus beralih dari padi ke bawang merah. #

Mukhlis Mustofa Dosen Prodi PGSD FKIP Universitas Slamet Riyadi Surakarta

P

enerjemahan peran strategis komite sekolah seperti tersaji dalam opini Lenni Novita di Joglosemar 9 Maret 2017 menarik dicermati. Tulisan tersebut menyiratkan keberadaan komite sekolah memiliki peran strategis dalam layanan pembelajaran. Persepsi yang terbangun selama ini, komite sekolah tak lebih dari basa–basi pendidikan untuk mencapai aspek kuantitas semata. Stigma yang mengemuka saat ini, komite sekolah tidak lebih dari lembaga stempel bagi kebijakan pendidikan, utamanya di bidang pembiayaan. Persepsi miring komite sekolah ini secara tidak langsung memupus prinsip kesetaraan pembelajaran antara penyelenggara pendidikan dengan pengguna layanan pendidikan. Melempemnya peran komite sekolah mencederai pembelajaran dengan beragam dalih penyertanya. Komite sekolah dibentuk sebagai sarana komunikasi antara orang tua siswa dengan pihak sekolah, di mana sang anak dititipkan di sana. Peran ini selayaknya dikedepankan dalam penciptaan demokrasi pendidikan dan bukan sebagai peneguhan kapitalisasi pendidikan. Bagaimanakah selayaknya memberdayakan komite sekolah bagi kemaslahatan pendidikan?

Dok

hat telaah kritis kebijakan sekolah tidak pernah dibahas dengan proporsional, namun proyek mercusuar yang dikedepankan. Mereka lebih bangga mendirikan bangunan wah dibanding bagaimana memberdayakan seluruh komponen sekolah untuk kemaslahatan pendidikan. Dalam beberapa kasus, saya mendapati beberapa fenomena menarik, yakni susahnya pihak orang tua membelajarkan anaknya disebabkan perubahan kurikulum. Menariknya, dalam pertemuan antara komite sekolah dengan sekolah, jarang disinggung permasalahan tersebut, justru bagaimanakah peningkatan kualitas fisik sekolah bersangkutan. Walaupun bersifat kasuistik, saya menyadari permasalahan tersebut juga dialami orang tua lain manakala anaknya mendapatkan pembelajaran kurikulum terbarukan. Peran strategis tersebut selayaknya menjadikan komite sekolah tidak sebatas mengurus pembiayaan, namun bagaimanakah pola pembelajaran dijalankan. Mispersepsi kurikulum merupakan salah satu contoh nyata betapa belum efektifnya keberadaan komite sekolah. Pada beberapa kasus kerap ditemukan dugaan bullying oleh guru pada siswa berujung pada tindakan aparat hukum dan kasus itu tidak perlu terjadi jika komunikasi efektif berlangsung secara proporsional. Menyitir pernyataan seorang Guru SD, Rumongso, semasa hidupnya bahwa marahnya guru adalah marah mendidik maka selayaknya komite sekolah memiliki visi pengembangan pendidikan dan tidak ikut

Reorientasi Peran Marjinalisasi peran komite sekolah saat ini tidak lebih disebabkan lembaga ini sebatas mewadahi kepentingan sesaat penghamba kebutuhan aktualisasi diri semata. Banyak ditemukan keanggotaan komite sekolah lebih meneguhkan eksklusivitas anggotanya, sementara program penunjang pembelajaran tidak tersentuh. Logikanya, manakala sebuah organisasi berisi pihak–pihak yang sudah terpenuhi kebutuhan fisiologisnya, gengsi lembaga lebih dikedepankan. Dampaknya jelas terli-

Disinyalir pola keanggotaan komite sekolah lebih banyak pada aspek kedekatan dengan lembaga sekolah maupun ketokohan sang anggota dan terkadang menisbikan kompetensi anggotaanya arus hujatan manakala terjadi dugaan sepihak adanya penyimpangan pembelajaran. Pola keberimbangan peran inilah yang saat ini belum dimunculkan dalam pengembangan komite sekolah. Mekanisme komunikasi pembelajaran selama ini masih ditemukan ketidakberimbangan posisi antara kedua pihak bersangkutan. Kesadaran peran kedua belah pihak untuk menciptakan demokratisasi pendidikan berbasis komite sekolah hingga kini masih jauh dari harapan. Kekhawatiran baru masyarakat akan munculnya beragam pungutan disebabkan berubahnya pengelolaan sekolah tidak perlu terjadi manakala optimalisasi komite sekolah ini memadai. Lemahnya bargaining komite sekolah tidak lepas dari mekanisme keanggotaan pengurusnya. Disinyalir pola keanggotaan komite sekolah lebih banyak pada aspek kedekatan dengan lembaga sekolah maupun ketokohan sang anggota dan terkadang menisbikan kompetensi anggotaanya. Pengurus komite sekolah lebih menyembunyikan idealisme pembelajaran dibandingkan mengalami “permasalahan” dengan anak-anaknya. Dampaknya jelas, dengan pola keanggotaan dan mekanisme misi yang diusung komite sekolah cenderung pasif manakala bersinggungan de-

ngan pembelajaran. Misi kontraproduktif komite sekolah ini dalam jangka panjang menjadikan pembelajaran berlangsung sebatas text book dan menisbikan perbedaan karakteristik siswa. Reposisi komite sekolah untuk kemaslahatan pendidikan merupakan keniscayaan, upaya untuk mewujudkan kebermaknaan komite sekolah ini dapat dilakukan dengan beragam langkah di antaranya: Bangun konstruktivisme edukatif, merupakan langkah awal reposisi komite sekolah ini. Bentuk langkah ini bisa diberlakukan dengan mengembangkan peran sekolah bersangkutan, minimal mengembangkan sikap kritis komite sekolah. Prinsip pengembangan sikap kritis ini tentunya berpijak realitas penyelenggaraan pendidikan. Sangat diperlukan bagi komite sekolah ini untuk mendorong terjadinya kontrak belajar selama proses pembelajaran berlangsung. Tindakan ini diperlukan untuk menanggulangi beragam pencideraan pendidikan yang kerap terjadi. Bullying selama proses pembelajaran tidak perlu terjadi manakala kontsruktivisme pendidikan terbangun dengan optimal. Ubah komposisi komite sekolah menjadi langkah lanjutan dalam reposisi komite sekolah untuk kemaslahatan jamaah. Saat ini susunan komite sekolah lebih mendasarkan ketokohan

pihak-pihak yang mempercayakan pendidikan anaknya di lembaga bersangkutan. Dampaknya komite sekolah tak jarang sebagai sarana titip nama untuk menambahkan gengsi sang tokoh. Parahnya aksi titip nama ini tidak diikuti titip kerja sehingga banyak ditemukan sebuah komite sekolah dengan keanggotaan sangat mentereng namun teramat cempreng dalam menyikapi kebijakan sekolah bersangkutan. Pola keanggotaan lebih memosisikan ketokohan pribadi bersangkutan ini bukanlah representasi orang tua siswa bersangkutan. Mainstream komite stempel pun tak pelak dialamatkan pada komite sekolah mengingat keputusan yang diambil tidak sejalan dengan kebutuhan riil mayoritas siswa sekolah tersebut. Bahkan kerap ditemukan keanggotaan komite sekolah diisi oleh tokoh yang anaknya sudah tidak belajar di sekolah bersangkutan. Selayaknya memperhatikan beban edukatif yang diusung, keanggotaan komite sekolah diisi pihak-pihak dengan kompetensi tinggi dalam pemberdayaan pendidikan. Reposisi pola keanggotaan ini juga bukan sekedar untuk membuka lapangan kerja baru namun harus proporsional dengan kebutuhan sekolah bersangkutan. Menyitir falsafah jawa komite sekolah bukanlah komite dengan keanggotaan bersifat legan golek momongan, namun selayaknya menjadi komite memberdayakan bagi kemaslahatan pendidikan seutuhnya. Harapan akan tinggal harapan jika sang anggota hanya menonjolkan ketokohan di luar aspek pendidikan. Selamat mereposisi diri. #

Rakyat Bicara Jukir Tolong Jangan Dibatasi Usia

D

ishub mbok jangan bukan wacana yang berdampak terciptanya pengangguran-pengangguran baru. Jukir kan bukan pegawai pemerintah buat apa dibatasi umurnya. selama jukir -jukir manula ini fisiknya masih kuat biar saja mereka bekerja. Dishub memang punya kuasa memberhenƟkan jukir -jukir ini.tapi sanggup tdk memberi jaminan hidup stlh mrk menganggur. Semoga msh ada pejabat pemerintah yang betul -betul masih nguwongke rakyat kecil. Termakasih +6282226956448

Mari Hentikan Segala Kemaksiatan “Kullun nafsin dzaa iqotul “ sesuatu yg bernyawa kecuali Allah swt Tuhan YME pasƟ akan maƟ. Bukan maƟnya yg ditakuƟ tp hidup stlh maƟ yg sangat dikha-

waƟrkan. MaƟ adl sekejap sesdh dimakam/dikuburkan ruh/nyawa akan dikembalikan & menanƟ hr kebangkitan. Bagi org shalih terasa sekejap krn ia dptkan nikmat kubur tp ahli maksiat terasa menakutkan yg berkepanjangan krn disiksa di alam barzah/kubur.

Saatnya BICARA

Yuk cari bekal utk hidup stlh maƟ hanya dg amal shalih bekal qt kelak bukan harta benda & anak/ isteri qt canƟk tp doa anak shalih, amal jariyah & ilmu yg di ajarkan yg qt harapkan. Stop segala bentuk kemaksiatan mulailah dg amal shalih sblm terlambat & menyesal. +6281327682991

Ceria Wayang dalam Kehidupan Sehari-hari Di dalam dunia poliƟk kayaknya seperƟ kisah dalam cerita wayang kulit yg dimainkan seorang Dalang, Bila sedang me-

mainkan wayang sang Dalang sering berkata: BUMI GONJANG GANJING LANGIT KELAP KELAP gitu, Nah, di PILKADA putaran kedua nanƟ, Mudah mudahan seluruh warga di DKI JAKARTA Ɵdak Gonjang Ganjing memilih calon pemimpinnya, Bung Basuki Tjahja Purnama, Kamulah yg terbaik, Best of the Best, Bangunlah Jakarta agar lebih maju lagi, BUNG AHOK! Sapu bersih Ɵkus Ɵkus kantor dijakarta, Para korup, Sekalipun dirimu sedang Gonjang Ganjing dalam kasus penistaan agama. Buat JS tetap oke.. Ari Cahyono, Solo. +6287835422226

JERNIH - BERNILAI

Selama menjalankan tugas jurnalistik, wartawan Joglosemar dibekali dengan kartu identitas atau surat tugas, dan dilarang meminta atau menerima pemberian dalam bentuk apapun.

ga di akherat nanƟ, Amiin ya robbal alamiin..

Ari Cahyono, Gading +6287835422226

Dunia masih berputar seperƟ dalam roda kehidupan, Kadang diatas kadang juga dibawah, Kini saya sangat bertrimakasih kepada JS yang telah memuat tentang mencari Ningsih, Adik kelas saya waktu masih di SMA dulu, 23 tahun berpisah, Tidak disangka dia nelfon saya lalu kami ketemu ditoko ULFA di JL. Yos Sudarso Solo, ini semua berkat JS yg baik haƟ mempertemukan saya dengan dhik Ningsih. Terima kasih JS semoga Allah yg membalaskan semua amal kebaikanmu didunia hing-

Saatnya rakyat bicara dengan bahasa dan pikiran rakyat. Soal apa saja, bebas. Silakan bicara apa saja, tetapi jangan memfitnah, menyerang pribadi, dan menyinggung masalah SARA. Caranya: kirim pendapat Anda via SMS ke 087735001497. Nomor telepon akan ditampilkan utuh sebagai pengganti identitas dan pertanggungjawaban Anda kepada publik, karena Anda bicara di ruang publik. Terima kasih. Pemimpin Umum: Nugroho Arief Harmawan;

Alamat: Jln. Setia Budi No. 89 Surakarta 57134 Tel. (0271) 717141; Faksimili Redaksi: (0271) 741696; E-mail: harianjoglosemar@gmail.com

Terima Kasih Telah Dipertemukan

Wakil Pemimpin Umum: S. Haryadi; General Manager : Anas Syahirul A; Pemimpin Redaksi : Suhamdani; Redaktur Pelaksana: Heru Ismantoro; Koordinator Liputan: Widi Purwanto; Redaktur: Agni Vidya P, Amrih Rahayu, Ari Purnomo, Cisilia Perwita Setyorini, Kiki Dian Sunarwati, Sika Nurindah, Novik Lukman Hakim, Sofarudin, Yuhan Perdana

Staf Redaksi: Ario Bhawono, Ari Welianto, Arief Setiyanto, Aris Arianto, Dani Prima, Dwi Hastuti, Dynda Wahyu Wardhani, Garudea Prabawati, Murniati, Satria Utama, Triawati Prihatsari Purwanto, Raditya Erwiyanto, Wardoyo; Fotografer: Insan Dipo Ferdias, Kurniawan Arie Wibowo, Maksum Nur Fauzan; Koordinator Layout: Agung Setyawan; Tim Layout: Aditya NP, Agung Nugraha, Andi Kristo Wibowo, Kustiono Ikhrom, Putra A.F; Grafis: M. Yusni Huda; Litbang: Marwantoro Subagyo; Iklan Solo: Zhason Adi Kusuma HP: 085867002182; Iklan Jakarta: Lusi Sianturi HP: 087781949352; Joglosemar Biro Jakarta: Jl Ampera Raya Kav. Polri Blok D No. 19, Rt 03/RW 03, Ragunan Pasar Minggu, Jakarta Selatan; Bank: a.n PT Joglosemar Prima Media. Bank BNI Cabang Surakarta No. Rek. 0133921656; Mandiri No. Rek. 1380010095920; BCA No. Rek. 0155377777; Harga Langganan: Rp. 67.000; Tarif Iklan Baris: Rp. 5.000/baris; Iklan Kolom: Rp. 10.000/mmkl; Iklan Display BW: Rp. 35.000/mmkl; Iklan Display FC: Rp. 45.000/mmkl; Iklan Display FC Halaman 1 Lipatan Atas: Rp. 55.000/mmkl, Lipatan Bawah: Rp. 45.000/mmkl


Jogja & Semarang

10

www.joglosemar.co

JUMAT, 10 MARET 2017

Peserta Amnesti Pajak DIY Naik Signifikan JOGJA—Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak DIY mencatat jumlah wajib pajak yang mengikuti program amnesti pajak periode ketiga per 9 Maret 2017 mencapai 9.038 orang, naik dua kali lipat dibandingkan tahap pertama. “Dua kali lipat lebih banyak dari posisi September (tahap pertama) dengan didominasi wajib pajak UMKM,” kata Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak (DJP) DIY Yuli Kristiono saat Media Gathering di Yogyakarta, Kamis (9/3). Menurut Yuli, selain peningkatan tingkat partisipasi, total uang tebusan yang dibayarkan juga mengalami peningkatan signifikan jika dibandingkan periode pertama. Hingga 9 Maret 2017 total uang tebusan wajib pajak di DIY mencapai Rp 433,51 miliar, sedangkan pada tahap pertama tercatat Rp 351 miliar. Dari total uang tebusan itu, kontribusi nilai tebusan dari WP UMKM tercatat 22,24 persen, non UMKM mencapai 87,01 persen. Sedangkan komposisi WP badan usaha tercatat 21 persen, dan WP orang pribadi mencapai 87 persen. “Memang jumlah peserta WP UMKM lebih banyak, tetapi nilai tebusannya lebih kecil dibanding WP non UMKM,” katanya. Sementara itu, ia menyebutkan untuk deklarasi harta bersih repatriasi di DIY tercatat Rp 149,59 miliar, deklarasi harta dari luar negeri Rp 1.073,1 miliar, dan deklarasi harta di dalam negeri mencapai Rp 22.537,46 miliar. Meski demikian, ia mengatakan, masih diperlukan pendekatan lebih lanjut khususnya kepada wajib pajak (WP) UMKM untuk mengikuti program amnesti pajak, sebab jika dibandingkan jumlah UMKM di DIY persentase yang telah mengikuti amnesti pajak masih sedikit. “Dari 230.000 UMKM di Yogyakarta, baru 3.707 UMKM baik badan maupun perorangan yang mengikuti program amnesti pajak,” kata dia. Ia berharap WP yang belum mengikuti amnesti pajak tidak menyia-nyiakan kesempatan hingga program itu berakhir pada 31 Maret 2017.”Untuk yang belum ikut, kami berharap segera ikut karena amnesti pajak tidak akan terulang lagi,” kata dia. #Antara

Pj Walikota Minta Penataan Bangunan di Atas Talut Code JOGJA—Penjabat (Pj) Walikota Yogyakarta, Sulistyo menegaskan pihak Pemerintah Kota (Pemkot) Yogyakarta siap untuk memberikan sanksi terkait bangunan rumah yang berdiri tepat di atas talut sungai Code yang longsor. Pasalnya keberadaan bangunan tersebut berpotensi membahayakan permukiman warga di sekitar bantaran sungai Code. “Kalau memang menyalahi (aturan dan IMB) ya harus diberikan sanksi. Terutama kalau nanti membahayakan orang lain,” tegas Sulistyo di sela-sela meninjau talut longsor di sungai Code, Kamis (9/3) sore. Sulistyo mengaku sempat melihat bangunan yang berada di atas talut longsor memang cukup berbahaya. Seharusnya, kata dia, bangunan itu mundur atau lebih masuk, sehingga konstruksi talut jauh lebih kuat. “Jika bangunan masih berdiri seperti ini, maka air masuk ke dalam tanah dan terus mengalir hingga ke bawah, sehingga mudah longsor,” ulasnya. Pihaknya pun sudah menindaklanjuti dengan akan berkoordinasi dengan BBWSSO. Untuk penanganan longsor di sungai Code ini, Sulistyo juga meminta instansi terkait harus dilihat secara keseluruhan. Pihaknya pun akan mengutamakan musyawarah dengan para pemilik bangunan dan BBWSSO untuk solusi terbaik. “Jangan sampai nanti dibangun longsor lagi. Tentu juga tidak asal perbaiki dan bangun. Apalagi yang membangun itu juga warga sendiri. Untuk kepentingan banyak orang pasti bisalah nanti ditata,” katanya. Sulistyo juga meminta konsep mundur, munggah, madep kali (M3K) yang dikampanyekan Pemprov DIY bisa diterapkan dalam perbaikan talut di Terban. Pihaknya pun akan menggagas penataan yang sesuai dengan aturan. “Kalau bisa memang ada jalan yang bisa digunakan untuk aktivitas berolahraga misalnya. Program Kota Tanpa Kumuh (Kotaku) itu menjadi salah satu alternatif dalam hal ini,” jelasnya. #Tribunjogja

0877 3500 1497 Kirimkan Komentar Anda Terkait Berita di Halaman ini atau Informasi/Foto Penting di Sekitar Anda melalui Kanal WhatsApp – Telegram – SMS JOGLOSEMAR ini

LAWANG SEWU— Sejumlah wisatawan berkunjung di Obyek Wisata Lawang Sewu, Semarang, Jawa Tengah, Kamis (9/3). Cagar budaya yang didirikan pada 1904 tersebut saat ini dikelola PT Kereta Api Indonesia (KAI) dan menjadi salah satu destinasi wisata sejarah perkeretaapian favorit di Semarang.

Antara | Aditya Pradana Putra

Dua Pasangan Calon Siap Jalani Sidang MK JOGJA—Dua pasangan calon kepala daerah dalam Pilkada Kota Yogyakarta memastikan siap menjalani sidang panel maupun sidang pleno di Mahkamah Konstitusi (MK) atas permohonan yang dilayangkan pasangan calon nomor satu. “Kami siap memberikan keterangan kepada Mahkamah Konstitusi dan siap mengajukan alat atau dokumen bukti sesuai ketentuan yang berlaku,” kata anggota tim advokasi pasangan Haryadi SuyutiHeroe Poerwadi, Sahlan Adi Putra Alboneh, di Yogyakarta, Kamis (8/3). Menurut dia, pasangan calon nomor dua itu akan bertindak sebagai pihak terkait dalam sidang Mahkamah Konstitusi atas permohonan yang diajukan oleh pasangan calon nomor satu Imam PriyonoAchmad Fadli. Sedangkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Yogyakarta akan bertindak sebagai pihak termohon. Pasangan calon nomor urut satu mengajukan permohonan

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Yogyakarta akan bertindak sebagai pihak termohon ke MK atas berbagai faktor, di antaranya jumlah suara tidak sah yang cukup banyak dan berbagai temuan dugaan kejanggalan dalam daftar pemilih tetap serta penerima surat undangan memilih. Sementara itu, berdasarkan hasil rekapitulasi suara di tingkat KPU Kota Yogyakarta yang ditetapkan pada 24 Februari dinyatakan bahwa pasangan calon nomor dua memperoleh 100.333 suara sedangkan pasangan calon nomor satu meraih 99.146 suara. “Kami meyakini bahwa penyelenggara Pemilu, yaitu KPU Kota Yogyakarta dan Panwas Kota Yogyakarta, telah menyelenggarakan tugas dengan profesional serta tidak ada

pelanggaran aturan yang bisa mempengaruhi perolehan suara untuk pasangan calon nomor dua,” kata Sahlan. Ia pun memastikan bahwa suara yang diraih oleh pasangan calon nomor dua dihitung berdasarkan suara sah yang masuk. “Kami berharap masyarakat bisa memahami masalah ini secara bijak,” katanya. Sementara itu, Ketua Badan Pemenangan Pemilu DPC PDIP Kota Yogyakarta Fokki Ardiyanto selaku pihak pemohon ke MK mengatakan telah menyempurnakan materi formal permohonan ke MK. “Sidang awal akan dilakukan pada 16 Maret. Sudah ada 32 anggota tim hukum dari DPP PDIP yang akan melakukan advokasi perselisihan Pilkada di MK,” katanya. Jika permohonan yang diajukan dinyatakan memenuhi persyaratan maka akan dilanjutkan dengan sidang pada 6 April hingga 2 Mei dilanjutkan rapat hakim pada 3-9 Mei dan diakhiri dengan pembacaan putusan pada 10-19 Mei. #Antara

Antara | Andreas Fitri Atmoko

ROAD SHOW—Sejumlah Polisi menunjukkan kebolehan saat Road Show Polisi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) di Lapangan Paseban, Bantul DI Yogyakarta, Kamis (9/3).

Penerimaan Anggota Polri Tidak Dipungut Biaya BANTUL—Kepala Sub Bagian Penyediaan Personel Biro Sumber Daya Manusia Kepolisian Daerah Istimewa Yogyakarta Komisaris Polisi Heriyugo mengatakan bahwa penerimaan anggota Polri tahun 2017 tidak dipungut biaya. “Tidak ada biaya, kami sudah sosialisasi ke mana-mana bahwa masuk Polri tidak dipungut biaya,” kata Kompol Heriyugo di sela-sela sosialisasi penerimaan anggota Polri Tahun 2017 di Lapangan Paseban Kabupaten Bantul, DIY, Kamis (9/3). Oleh sebab itu, institusinya mengimbau agar kepada para pihak termasuk media massa menginformasikan kepada generasi muda yang minat jadi anggota Polri tidak tergiur oknum yang menjanjikan dapat meluluskan dengan memba-

yar sejumlah uang. “Saya mohon bantuan rekan-rekan untuk menginformasikan dan menyampaikan bahwa masuk Polri tidak dipungut biaya dan jangan sekali-kali percaya dengan orang-orang yang menjanjikan kelulusan,” katanya. Dengan demikian, pihaknya berharap generasi muda Bantul dan DIY pada umumnya ketika ingin menjadi anggota Polri dapat mendaftarkan dan mengikuti proses seleksi melalui prosedur yang ditetapkan kepolisian. Pada kesempatan tersebut, Polda DIY bersama jajarannya juga menggelar parade Polri dan road show polisi Jogja (Yogyakarta) dalam rangka melakukan sosialisasi penerimaan anggota Polri Tahun 2017 kepada masyarakat

umum. Beberapa atraksi dalam parade dan road show polisi Jogja ini di antaranya konvoi kendaraan Polri (barakuda, barier, patroli), penangkapan pelaku kriminal, bela diri Polri, atraksi polisi dari satuan lalu lintas dan penjinakan bom. Kompol Heriyugo mengatakan, dalam parade polisi ini melibatkan personel kepolisian kurang lebih sekitar 400an personel, baik untuk atraksi sampai peragaan serta personel dalam kepanitiaan penerimaan anggota Polri. “Kami tampilkan beberapa atraksi keahlian dari anggota kita, supaya adik-adik bisa melihat yang harapannya mereka tertarik dan ingin seperti itu, atau mungkin mereka yang punya bakat bisa tersalurkan,” katanya. #Antara

Jateng Butuh 2.000 Tenaga Kerja / Tahun SEMARANG—Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Jawa Tengah menyatakan provinsi Jawa Tengah membutuhkan 2.000 tenaga kerja per tahun untuk seluruh sektor industri. “Bahkan untuk tahun ini kebutuhannya bisa sampai 3.000 tenaga kerja,” kata Ketua Apindo Jawa Tengah Frans Kongi di Semarang, Kamis (9/3). Dia mengatakan dari seluruh kebutuhan tenaga kerja tersebut, sekitar 70-80 persen di antaranya terserap di sektor garmen, sedangkan sisanya terbagi di beberapa sektor lain di antaranya tekstil, mebel, dan sepatu. Meski demikian, total kebutuhan tenaga kerja tersebut tidak diserap dalam waktu yang bersamaan melainkan secara bertahap. “Kami melakukan penyerapan tenaga kerja secara bertahap karena selama ini sulit bagi perusahaan memperoleh tenaga kerja yang terampil,

terutama untuk garmen. Jadi kami harus mendidik mereka terlebih dahulu,” katanya. Untuk mengefektifkan proses pendidikan bagi tenaga kerja agar terampil, perusahaan memilih untuk membuka lowongan kerja sedikit demi sedikit. Frans mengatakan waktu yang dibutuhkan untuk mendidik tenaga kerja hingga menjadi terampil biasanya mencapai 3-6 bulan. Dalam kurun waktu tersebut, calon tenaga kerja terampil bahkan yang baru saja lulus SMK sudah bisa menguasai teknik menjahit. “Selain dibutuhkan waktu untuk mendidik, penyerapan tenaga kerja tidak dapat dilakukan secara langsung karena kondisi dunia usaha saat ini masih sulit,” katanya. Menurut dia, perkembangan industri yang belum signifikan membuat pengusaha tidak percaya diri mempekerjakan terlalu banyak tenaga kerja. #Antara

Penurunan Angka Kematian Ibu Belum Signifikan GROBOGAN—Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menilai penurunan Angka Kematian Ibu (AKI) hamil dan menyusui di sejumlah daerah belum signifikan. “Secara makro mengalami penurunan, namun penurunan AKI di Jateng masih sangat sedikit,” katanya di sela kunjungan kerja di Kabupaten Grobogan, Kamis (9/3). Ganjar menyebutkan selama dua bulan pertama pada 2017 ini sudah tercatat puluhan kasus AKI dengan perincian terbanyak ada di Kabupaten Kudus dengan tujuh kasus, Kabupaten Grobogan dan Kota Semarang masing-masing enam kasus, serta Kabupaten Rembang, Pemalang, dan Brebes berada di peringkat ketiga dengan jumlah lima kasus. “Saya minta tolong kepala Dinas Kesehatan Kudus berkoordinasi dengan kepala dinas provinsi, harus tidak boleh tidak,” ujarnya. Menurut Ganjar, untuk menekan AKI maka perilaku hidup bersih masyarakat harus terus didorong dan lebih digiatkan karena menjadi hulu dari semua

permasalahan yang menyangkut kesehatan dan kemiskinan. Selain itu, kata dia, kewaspadaan, kepedulian, dan respons bupati/walikota harus dimunculkan dan ditingkatkan, serta terus meningkatkan komunikasi dengan pemerintah provinsi dan pusat agar program-program penanggulangan kemiskinan dan pengurangan AKI dapat tersinergi dengan baik. “Salah satu cara yang paling tepat untuk mengurangi jumlah AKI di Jateng adalah dengan mengintensifkan program ‘Nginceng Wong Meteng’ dan mengoptimalkan peran serta masyarakat, khususnya PKK dan para mahasiswa, program tersebut akan berjalan lebih efisien,” katanya. Sebelumnya, Kepala Dinas Kesehatan Jateng Yulianto Prabowo mengatakan penurunan AKI di Jateng oleh pemerintah provinsi bersama pihak terkait, melampaui target yang telah ditentukan sebelumnya. “Pada akhir 2016, AKI di Jateng tercatat 109,65 per 100.000 kelahiran hidup atau melampaui target 117 per 100.000 kelahiran hidup,” ujarnya. #Antara

Kasus AKI tertinggi selama dua bulan 2017 Kabupaten Kudus 7 kasus7 kasus Kabupaten Kudus Kabupaten Grobogan 6 kasus 6 kasus Kabupaten Grobogan Kota 6 kasus KotaSemarang Semarang 6 kasus

Kabupaten Rembang Kabupaten Rembang 5 kasus 5 kasus Pemalang 5 kasus Pemalang 5 kasus Brebes 5 kasus. Brebes 5 kasus

Sumber : berita Sumber : berita


Sambungan

www.joglosemar.co

JUMAT, 10 MARET 2017

11

Ganjar Rp.............................................................................. .............................................................................. .............................................. sambungan dari Hal 1 Seperti sudah disebutkan, sejumlah nama elite bermunculan sebagai penerima uang korupsi. Mereka di antaranya Setya Novanto yang kini Ketua DPR, Ganjar Pranowo yang kini menjabat sebagai Gubernur Jawa Tengah, Anas Urbaningrum (mantan Ketum Demokrat), Gamawan Fauzi (mantan Menteri Dalam Negeri), Yasonna Laoly (kini Menteri Hukum dan HAM), Olly Dondokambey (kini Gubernur Sulawesi Utara) dan lain sebagainya. Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo membantah menerima duit 520.000 dolar AS (sekitar Rp 6 miliar lebih) seperti disebutkan dalan dakwaan jaksa KPK. Ganjar menerima uang tersebut saat masih menjabat Wakil Ketua Komisi II DPR periode 2009-2014. “Tidak (menerima 520.000 dolar AS),” kata Ganjar. Ganjar juga mengaku tidak mengenal pengusaha Andi Agustinus alias Andi Narogong yang dalam dak-

waan disebut sebagai pengusaha pengatur tender. “Nggak (kenal Andi Narogong). Saya ditanya waktu menjadi saksi dimintai keterangan KPK, persis pertanyaanmu itu. Dikasih fotonya malah, kenal enggak yang namanya Andi Narogong. Baru tahu jadi saksi itu,” katanya. “Saya gak merasa menerima dan hari ini statement saya. Saya tidak pernah menerima,” katanya. Ganjar mempersilakan jaksa membuktikan dakwaan yang menyebutkan dirinya menerima aliran dana korupsi e-KTP. Menurut Ganjar, penyebutan namanya dalam dakwaan jaksa itu hanya berdasar keterangan pihak-pihak yang masih harus dibuktikan. “Ada cerita (dalam dakwaan jaksa) menyerahkan uang ke saya gak?, saya tunggu ceritanya itu,” ujar politikus PDI Perjuangan itu. Ganjar mengungkapkan, ada tiga spekulasi terkait dengan dugaan dirinya menerima aliran dana e-

KTP. “Spekulasi pertama, Ganjar menerima sejumlah itu, spekulasi kedua, Ganjar dapat jatah tapi tidak mau menerima, dan spekulasi ketiga, Ganjar mungkin sudah dijatah terus dipegang orang lain, tidak sampai ke Ganjar,” katanya. Ganjar mengaku siap memberikan keterangan sebagai saksi di persidangan kasus korupsi pengadaan EeKTP. Sementara itu, mantan Ketua Umum Demokrat Anas Urbaningrum juga disebut ikut menerima aliran uang yakni sejumlah 5,5 juta dolar AS (sekitar Rp 71 miliar lebih). Anas yang kini mendekam di Lapas Sukamiskin lantaran kasus korupsi Hambalang itu membantah dirinya mendapatkan uang dari proyek e-KTP. “Katanya disangkutkan dengan aliran dana. Padahal, faktanya itu tidak ada!” tulisnya dalam akun Twitter. Dalam dakwaan juga disebutkan Setya Novanto (saat

itu Ketua Fraksi Golkar), Imran dan Sugiharto serta pengusaha Andi Agustinus alias Andi Narogong adalah sosok kunci dalam kasus ini. Andi adalah pengusaha yang sudah terbiasa menjadi rekanan di Kemendagri. Andi cukup intens bertemu dengan Setya Novanto, Anas Urbaningrum, dan Muhammad Nazaruddin (bendahara Demokrat). “Andi beberapa kali melakukan pertemuan dengan beberapa anggota DPR, khususnya Setya Novanto, Anas Urbaningrum, dan Muhammad Nazaruddin, karena anggota DPR tersebut dianggap sebagai representasi Partai Demokrat dan Partai Golkar yang dapat mendorong Komisi II DPR menyetujui anggaran proyek penerapan KTP berbasis NIK secara nasional,” ucap jaksa KPK. Jaksa KPK mengatakan, setelah melakukan beberapa kali pertemuan, mereka bersepakat DPR akan menyetujui anggaran kurang-

Rakyat Daerah................................................................................... sambungan dari Hal 1 Di Kabupaten Sragen, Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil, Haryanto Wahyu L Wiyanto mengungkapkan, pasokan blangko dari pusat terhenti total mulai Oktober 2016. Akibatnya, hingga kini jumlah data perekaman dari warga yang belum bisa tercetak mencapai angka 26.571. Angka itu terdiri dari antrean data yang sudah siap cetak di Sragen mencapai 9.343 data dan warga yang sudah perekaman yang juga belum bisa tercetak mencapai 17.228 data. Dampak dari kekosongan blangko selama enam bulan terakhir ini juga membuat dinas kelimpungan harus menyediakan surat keterangan (Suket) pengganti eKTP yang mencapai 17.970 lembar. “Padahal untuk mencetak Suket itu di luar anggaran sehingga biaya ATK akhirnya membengkak. Belum lagi nanti harus menyiapkan perpanjangan-

nya karena Suket berlaku hanya enam bulan dengan asumsi sebelum masa berlaku habis, blangko e-KTP sudah ada. Ternyata meleset, karena prediksinya blangko baru bisa diadakan pada bulan Mei nanti,” paparnya. Tak hanya menghambat pelayanan di daerah, kekosongan blangko akibat skandal korupsi e-KTP itu juga memberi dampak psikologis teramat berat bagi petugas pelayanan di daerah. Menurut Wahyu, tak jarang petugas menjadi sasaran amukan warga yang tidak memahami situasi blangko dan menuntut eKTP segera jadi. Padahal, menurutnya pengadaan blangko e-KTP dipasok langsung dari pusat. Beberapa program layanan cepat yang dirintis susah payah di Sragen, seperti e-KTP sehari mesti jadi (Semedi) kini terpaksa terhenti karena tidak ada blangko untuk mencetak. “Launching program pendaftaran Adminduk se-

Jadwal Penerbangan GARUDA INDONESIA Rute Berangkat CG K -S O C-CG K 06.50 CG K -S O C-CG K 10.20 CG K -S O C-CG K 13.25 CG K -S O C-CG K 15.15 CG K -S O C-CG K 18.00

Tiba 07.40 11.05 14.15 16.00 16.50

Waktu S etiap H ari S etiap H ari S etiap H ari S etiap H ari S etiap H ari

NAM AIR Rute S O C-CG K CG K -S O C-CG K CG K -S O C

Datang 10.00 18.40

Berangkat 07.00 11.00 -

SRIWIJAYA AIR Rute CG K -S O C-CG K

Datang 16.20

Berangkat Waktu 16.50 Jumat, M inggu

Waktu E X -R O N S etiap H ari RO N

cara online khusus untuk e-KTP juga terpaksa kita tunda menunggu blangko ada. Yang paling terasa memang akhirnya kami yang di bawah ini yang harus sabar karena tiap hari diunek-unekne warga. Katanya ngurus e-KTP sampai kiamat nggak jadi-jadi,” urainya. Di Karanganyar pun demikian. Sebanyak 22.246 Warga di Bumi Intan Pari belum melakukan rekam data e-KTP. Sebagian besar dari mereka adalah warga yang bekerja di luar negeri, perantauan, warga yang baru berusia 17 tahun pada tahun 2016 serta orang lanjut usia (Lansia). Menurut Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Karanganyar Suprapto, perekaman data bisa dilakukan di 17 kantor kecamatan di Karanganyar, dan di Kantor Dispendukcapil. “Saat ini, sebanyak 22.246 penduduk Kabupaten belum melakukan rekam data e-KTP,” terang Suprapto saat dihubungi Joglosemar, Jumat (9/3). Pihaknya meminta masyarakat yang belum memiliki e-KTP segera melakukan rekam data. Menurut dia, masyarakat membutuhkan e-KTP karena Nomor Induk Kependudukan (NIK) warga negara yang bersifat tunggal dibutuhkan untuk akses berbagai pelayanan publik di Indonesia. E-KTP bisa dipakai untuk keperluan apapun, seperti mengurus Surat Izin Mengemudi (SIM),

KERETA

LION AIR Rute S O C-CG K S O C-BPN CG K -S O C-CG K BPN -S O C-BTH CG K -S O C-CG K CG K -S O C-CG K BTH -S O C-S U B CG K -S O C-CG K S U B-S O C CG K -S O C

Datang 09.00 11.10 13.00 17.00 17.35 19.20 20.30 20.45

Berangkat 06.10 07.00 09.45 12.55 13.49 17.40 18.15 20.00 -

Waktu E X -R O N E X -R O N S etiap H ari S etiap H ari S etiap H ari S etiap H ari S etiap H ari S etiap H ari RO N RO N

CITILINK Rute S O C-CG K

Datang 17.15

Datang 15.10

WINGS AIR Rute S U B-S O C-BD O BD O -S O C-S U B AIR ASIA Rute D PS -S O C-D PS

Datang 07.00 10.10

11.40

Air Asia (INTERNATIONAL) Rute Datang D PS -S O C-D PS 08.25

Berangkat Waktu 18.05 S etiap H ari

Berangkat Waktu 15.40 S etiap H ari

Berangkat Waktu 07.25 S etiap H ari 10.35 S etiap H ari

Datang 12.55

Waktu R abu, Jumat, M inggu

Berangkat Waktu 08.50 S elasa, K amis, S abtu

Kode Bandara Udara CG K SO C SU B HL P BD O

: S oekarno-H atta, Tangerang, Jawa Barat : Adi S oemarmo, Boyolali, Jawa Tengah : Juanda, S idoarjo, Jawa Timur : H alim Perdanakusuma, Jakarta : H usein S astranegara, Bandung

BPN BTH D PS

: S A M uh S ulaiman, Balikpapan, K altim : H ang N adim, Batam : N gurah R ai, D enpasar, Bali

Informasi & Reservasi 784488 780629 & 723777

7889352 781018 & 737500

#Satria Utama | Wardoyo

JURUSAN

BERANGKAT

ARGO LAWU

Solo -Jogja-Jakarta

ARGO DWIPANGGA

Solo -Jogja-Jakarta

20.00

ARGO LAWU

Solo -Jogja-Jakarta

09.15

SANCAKA

Jogja-Surabaya

07.30

SANCAKA

Jogja-Surabaya

MALABAR

Malang-Bandung

MALABAR

K A R

MALIOBORO EKSPRES BIMA

JA

SENJA UTAMA SOLO

BATIK AIR Rute H L P-S O C-H L P

membayar pajak, rekening perbankan, dan kegunaankegunaan yang lain. Suprapto mengakui masih banyak kendala agar warganya bersedia melakukan perekaman e-KTP. Menurut dia, masalah yang muncul biasanya adalah warga yang bekerja di luar negeri, perantauan, warga yang baru berusia 17 tahun pada tahun 2016 serta warga Lansia. “Ketersediaan blanko e-KTP juga menjadi kendala. Apalagi, informasi yang saya dapat, proses lelang pengadaan blanko e-KTP di Kementrian Dalam Negeri harus tertunda. Lantaran sejumlah perusahaan pemenang lelang telah dinyatakan belum memenuhi syarat pada proses lelang yang digelar pada Bulan Januari 2017,” jelas dia. Suprapto mengaku telah berupaya maksimal agar semua warga Karanganyar lakukan rekam data e-KTP. Ia mengaku telah bersinergi dengan seluruh camat, lurah/kepala desa di Kabupaten Karanganyar agar seluruh Ketua RT untuk menyampaikan kepada warganya yang belum melakukan perekaman KTP elektronik agar segera ke kantor Dispendukcapil dan kantor kecamatan. “Kami juga melakukan kerja sama dengan instansi pendidikan seperti SMAN 1 Karanganyar, SMK 1 Karanganyar dan sekolah lain agar para pelajar yang telah berusia lebih dari 17 tahun melakukan rekam data e-KTP,” tandas dia.

Bandung-Malang

Jogja-Malang

08.00

H U A J

Malang-Jakarta

17.25 16.00

16.50 20.45

14.25

Solo-Jakarta

17.30

FAJAR UTAMA YK

Yogyakarta-Jakarta

17.45

BENGAWAN

Solo Purwosari-Jakarta

14.30

SRIWEDARI

Jogja-Solo

05.30

PRAMEKS

Solo-Kutoarjo

05.15

PRAMEKS

Kutoarjo-Solo

06.10

SRIWEDARI

Solo-Jogja

07.15

SRIWEDARI

Jogja-Solo

09.10

PRAMEKS

Solo-Jogja

09.25

PRAMEKS

Kutoarjo-Solo

08.45

SRIWEDARI

Solo-Jogja

10.40

PRAMEKS

Jogja-Solo

11.05

PRAMEKS

Solo-Jogja

12.10

SRIWEDARI

Jogja-Solo

12.15

PRAMEKS

Solo-Jogja

13.00

PRAMEKS

Jogja-Solo

13.50

SRIWEDARI

Solo-Jogja

16.00

PRAMEKS

Jogja-Solo

14.45

PRAMEKS

Solo-Jogja

16.10

SRIWEDARI

Jogja-Solo

18.00

PRAMEKS

Solo-Jogja

17.00

PRAMEKS

Kutoarjo-Solo

19.05

SRIWEDARI

Solo-Jogja

20.40

SIDOMUKTI

Solo-Jogja

10.00

SIDOMUKTI

Jogja-Solo

11.45

KALIJAGA

Solo PWS-Semarang

05.15

KALIJAGA

Semarang-Solo PWS

08.45

lebih Rp 5,9 triliun tersebut dengan pengawalan dari Partai Golkar dan Partai Demokrat. “Dengan kompensasi Andi akan memberikan fee kepada beberapa anggota DPR dan pejabat Kemendagri,” ujar jaksa KPK. Kemudian Andi, Novanto, Anas, dan Nazaruddin, sepakat membagi anggaran Rp 5,9 triliun tersebut dalam beberapa poin. Sebesar 51 persen atau sejumlah Rp 2,662 triliyun dipergunakan untuk belanja modal pembiayaan proyek. Sisanya sebesar 49 persen atau sejumlah Rp 2,558 triliun akan dibagi-bagikan. Pejabat di Kemdagri me-

nerima 7 persen atau sejumlah Rp 365,4 miliar, anggota Komisi II DPR sebesar 5 persen atau sejumlah Rp 261 miliar, Setya Novanto dan Andi Narogong sebesar 11 persen atau Rp 574,2 miliar, Anas dan Nazaruddin sebesar 11 persen atau sejumlah Rp 574,2 miliar dan keuntungan pelaksana pekerjaan atau rekanan 15 persen atau Rp 783 miliar. Hanya saja, jaksa KPK tidak menjabarkan apakah jatah Novanto dan Andi itu terealisasi atau tidak. Ketua KPK Agus Rahardjo tidak menghiraukan jika sejumlah pihak membantah menerima aliran dana

pascapembacaan dakwaan terkait tindak pidana korupsi pengadaan paket kartu tanda penduduk elektronik tahun anggaran 2011-2012. “Iya silakan saja, nanti dibuktikan saja di pengadilan. Untuk aliran dana perlu pembuktian di pengadilan,” kata Agus di gedung KPK, Jakarta, Kamis. Terkait apakah nantinya akan ada tersangka baru dalam kasus e-KTP itu, Agus hanya mengatakan tunggu saja proses di persidangan, “Ya nanti kita tunggu saja, Insya Allah terus diproses, doakan saja kami dapat menyelesaikan itu,” ucap Agus. #Detik | Antara

Srinthil Langsung........................................ sambungan dari Hal 1 Kondisi fisiknya yang dianggap tak sehat, menjadi alasan Kejari untuk menolak pelimpahan bandar sabu asal Grobogan, Matesih, Karanganyar tersebut. “Kami memang tolak pelimpahannya (Subiyanto) karena kondisinya nggak sehat. Dia kena stroke, dari fisiknya saja sudah kelihatan. Berdiri saja sudah nggak bisa. Jalannya saja tadi harus dipapah. Kalau nanti kita terima terus di tahanan ada apa-apa, bagaimana,” papar kasie Pidana Umum Kejari, Dananjaya Widi Harsono, Kamis (9/3). Menurutnya penolakan pelimpahan Subiyanto itu lebih untuk pertimbangan proses selanjutnya. Mengingat setelah pelimpahan tahap kedua, tersangka masih harus menjalani masa penahanan sebagai tahanan titipan Kejari Sragen sekitar 10-20 hari. Dengan kondisi yang sudah stroke itu, akan sangat berisiko jika ditahan, apalagi ketika harus dihadirkan di persidangan.

“Daripada nanti ada risiko, lebih baik kami tolak. Kalau harus dirawat di rumah sakit, malah repot. Kita kembalikan ke Polda, nanti terserah dari sana. Yang jelas sampai kondisinya memungkinkan, baru kita akan terima,” jelasnya. Berbeda dengan Subiyanto, satu bandar rekannya, Sri Purwanto alias Srinthil (48) asal Prayunan, Sidodadi, Masaran, Sragen, langsung diterima dan menyelesaikan administrasi pelimpahan tahap kedua. Selanjutnya, dia langsung beralih status menjadi tahanan titipan Kejati Jateng ke Kejari Sragen dan kemarin langsung dijebloskan ke LP Kelas II A Sragen. Danan menguraikan kedua bandar itu sebelumnya memang ditangkap oleh Polda Jateng dan diproses di sana. Setelah berkas selesai, selanjutnya kedua bandar yang disebut menggawangi peredaran sabu di Sragen dan Karanganyar itu dilimpahkan ke Kejati Jateng. Namun

karena lokasi kejadian penangkapan di Sragen, akhirnya Kejati melimpahkannya ke Kejari Sragen sampai persidangan. Dalam berkas perkara dari Polda Jateng, keduanya dijerat dengan pasal berlapis yakni 112, juncto 114 dan 127 UU RI No.35/2009 tentang Narkotika. Sementara, dari keterangan Kabid Humas Polda Jateng, Kombes Pol R Djarod Padakova kepada Joglosemar, Subiyanto yang lebih kakap, dijerat dengan temuan barang bukti sabu kelas satu seberat hampir 30 gram, serta dua paket sabu ukuran kecil. Kemudian uang tunai sekitar Rp 2 juta, dua unit alat timbangan elektrik untuk menjual sabu, dua buah handphone, beberapa paket perangkat hisap sabu, dan satu buku rekening. Menurut Djarod keduanya memang dijerat dengan pasal berlapis dengan ancaman hukuman paling berat bisa hukuman mati. #

Harus Balance............................................. sambungan dari Hal 1 Bagi dara 21 tahun yang berprofesi sebagai Marketing Communication untuk Best Western Jaringan Indonesia atau pusat , pekerjaan dan kehidupan pribadi harus berjalan beriringan. Alhasil ia pun tidak pernah merasakan kehidupan yang timpang ketika harus bekerja untuk hotel skala internasional yang tersebar di Indonesia ini. “Kehidupan tetap balance, dan tetap harmoni, karena ini menjadi bentuk profesionalitas sebagai perempuan pekerja,” ujarnya kepada Joglosemar, Kamis (9/2). Bela menambahkan, da-

lam rutinitas pekerjaannya, ia harus bertemu dengan banyak orang. Hal ini sering membuat fokusnya terpecah. “Pekerjaan saya adalah memasarkan produk Best Western, sehingga saya harus mengerti konsep serta produk knowledge-nya, selain itu penampilan dan karakter juga menjadi hal yang penting,” jelasnya. Karakter dan penampilan merupakan modal awal wajah perusahaan. Maka Bella pun memberikan hal lebih untuk penampilannya sebagai sesuatu yang primer. “Namun yang terpenting

itu sopan, rapi, dan nyaman untuk saya, dan karakterlah yang akan banyak mendominasi, karakter yang baik akan menjadi awal jalan mulus berhubungan dengan klien,” ujarnya. Khusus memperingati hari Perempuan Internasional, Bella berujar wanita zaman sekarang harus kuat. Zaman semakin maju, kualitas hidup juga harus semakin bagus, jangan sampai tertinggal dengan bangsa lain. “Haus akan knowledge, berani, jujur, kreatif, dan inovatif, menjadi salah satu senjata menghadapi zaman sekarang,” jelasnya. #Garudea Prabawati

2 Personel.................................................... sambungan dari Hal 1 Kedua personel itu dinyatakan positif setelah menjalani pemeriksaan dan tes urine bersama belasan anggota yang namanya dicokot oleh Aiptu AGS, Rabu (8/3) di Mapolres Sragen. Tes urine dilakukan menyusul pengakuan sang Kanit yang menyebut ada 17 anggota di Polres Sragen yang pernah menikmati dan disuplai narkoba darinya. Setelah diketahui positif, kedua personel yang bertugas di dua Polsek berbeda itu, kemarin langsung dibawa ke Polda Jateng guna dilakukan pemeriksaan. Keduanya mengikuti belasan personel lainnya yang terlebih dahulu dimintai keterangan oleh tim penyidik Polda Jateng sejak penangkapan Aiptu AGS. “Iya, dari tes urine serentak kemarin, ada dua anggota yang positif. Mereka ini masih diperiksa di Polda Jateng,” kata Kapolres Sragen AKBP Cahyo Widiarso melalui Kasie Propam, Iptu Ali Ma’mun, Kamis (9/3). Namun, perihal apakah keduanya terindikasi terlibat dengan peredaran sabu yang digawangi Aiptu AGS, Kasie Propam tidak berkomentar. Ia hanya menyampaikan hasil pemeriksaan dan tes urine termasuk dua yang positif itu, kemarin langsung dilaporkan ke Polda. Di sisi lain, Kapolres

AKBP Cahyo Widiarso mengatakan, menindaklanjuti “nyanyian” Aiptu AGS, saat ini tim khusus yang dibentuk Polres masih terus melacak mengenai indikasi ada tidaknya personel yang terlibat dengan AGS. Tim khusus yang digawangi dari Unit Propam dan Satres Narkoba itu, saat ini masih mengembangkan penyelidikan dan melakukan pemeriksaan ke personelpersonel. Pihaknya juga masih menunggu hasil pengembangan dan penyelidikan yang saat ini dilakukan oleh tim Polda. Ia menegaskan, jika memang ada personel lain yang terbukti terlibat menggunakan narkoba apalagi menjadi pengedar, sanksi berat hingga pemecatan akan diberikan. “Kita sudah kumpulkan seluruh perwira dan anggota untuk ditekankan bahwa sesuai petunjuk presiden, Kapolri, dan Kapolda, bahwa kita perang terhadap narkoba. Kepada perwira dan Kapolres jangan ragu-ragu apabila ada anggota terlibat apalagi sampai pengedar, ambil tindakan paling keras dan tegas. Sanksinya, PTDH atau pecat apabila terbukti,” tegasnya. Untuk diketahui, dari penggerebekan di rumah Kanit dan pria bernama Jery (35), kurirnya pada Minggu (5/3) malam, tim

Polda mengamankan sedikitnya 26 paket sabu, sebuah timbangan elektrik, dua buah bong atau alat isap, dan tiga buah HP. Sementara, cerita soal kedekatan Aiptu AGS dengan peredaran narkoba terus bermunculan dari sejumlah rekan dekatnya maupun para terpidana kasus narkoba yang pernah berhadapan dengan AGS. Rata-rata menyebut bahwa sepak terjang AGS yang nyambi penyuplai sudah diketahui sejak lama. Selain di internal, yang bersangkutan juga disebut menjalin jejaring dengan bandar maupun pengedar dari luar. Termasuk, Agung Nugroho (42) alias Omey, bandar sabu asal Dukuh Patihan, Desa Gabugan, Kecamatan Tanon yang digerebek Polda pada awal 2015 lalu dengan barang bukti 87,7 gram sabu kelas satu. Bahkan, meski Omey sudah dipenjara, jaringan ditengarai tetap terjalin sehingga ia akhirnya dipindahkan dari LP Kelas II A Sragen ke LP Ambarawa. Di sisi lain, sumber di internal Polda menyebutkan, AGS saat diinterogasi terus melanjutkan nyanyiannya. Tidak hanya mencokot belasan anggota yang diklaim pernah disuplainya, ia juga sempat menyebut ada aliran dana dari hasil jualannya itu ke beberapa nama di internal. #Wardoyo


12

www.joglosemar.co

jumat, 10 maret 2017

DE JINGGO, LOVE BIRD PEMILIK 27 TROFI JUARA

Rutin Mandi agar Burung Terus Merasa Segar Siapa bilang yang bisa konser itu cuma penyanyi terkenal? Burung sebesar genggaman tangan manusia inipun juga selalu konser disetiap kejuaraan love bird. Hasilnya, 27 trofi telah berhasil digenggam sang empunya.

P

restasi yang yahud itu membuat love bird yang satu ini pernah ditawar hingga Rp 20 juta. Sang pemilik Dekhy Anjasmara, menamai love birdnya itu De Jinggo. “Dulu awalnya si Jinggo ini takut kalau lihat orang. Terus saya coba setiap jemur pagi itu ditaruh di bawah. Lama-lama dia bisa ‘narik ketawa’nya sendiri. Nah dari situ saya langsung setting Jinggo dengan dikasih polier, kandangnya pun ditutup

dan dimandikan setiap hari,”ucap pria yang juga mempunyai ternak burung love bird tersebut. Dekhy mengatakan mandi adalah treatment yang selalu ia lakukan pada De Jinggo agar burung tersebut selalu merasa segar. Dekhy mengatakan meski umur Jinggo baru setahun, ia sudah 22 kali menjadi juara pertama dan lima kali menjadi juara kedua dan ketiga. Tak langsung mulus, Jinggo pun sempat gagal di lomba pertamanya. Namun pada lomba kedua, ia langsung menjadi juara pertama di Cemani Latber Rutin ikatan kicau mania cemani (IKMC) Solo raya. “Pernah juga gagal karena saat itu Jinggo baru sakit. Tapi ya nggak apa daripada dipaksakan kasihan juga burungnya,” kata dia. Menurut Dekhy pengalaman yang paling berke-

san adalah ketika membawa burung tersayangnya di Piala Wakil Bupati Karanganyar pada 26 Februari 2017 lalu. De Jinggo langsung menyabet tiga juara pertama yakni di kategori Kelas Wakil Bupati, Love Bird KMGG dan Love Bird Tawangmangu. “Karena dia bisa hattrick atau tiga kali juara pertama dalam satu lomba akhirnya dapat penghargaan Latber terbaik,”tuturnya. Tidak ada perawatan khusus yang diberikan Dekhy untuk De Jinggo. Untuk makanan pun hanya cukup dengan milet putih yang dicuci air biasa kemudian dijemur. Meskipun kerap kali ditawar dengan harga puluhan juta rupiah, Dekhy mengaku belum bisa melepaskan burung love birdnya tersebut. Dekhy berharap De Jinggo selalu stabil dan bisa mempertahankan prestasinya. # Dynda Wahyu Wardhani

Joglosemar | Dynda Wahyu Wardhani

JUARA—De Jinggo, burung love bird yang kerap berbagai kontes kicau mania.

Antara | Cahyo Bruri Sasmito

PRESIDEN TERIMA SBY—Presiden Joko Widodo (kiri) menerima kunjungan Ketua Umum DPP Partai Demokrat yang juga Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono di Istana Merdeka, Kamis (9/3).

SBY Usul Klub Presiden

JAKARTA—Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menginginkan ada semacam klub yang mewadahi komunikasi antara presiden dengan para mantan pemimpin negeri ini. “Ini kalau ada klub presiden dan mantan presiden ‘kan baik, seperti ini kita bisa saling berkomunikasi,” kata SBY usai melakukan pertemuan dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Merdeka, Jakarta, Kamis (9/3) siang. SBY dalam pertemuan tersebut mengobrol santai dengan Jokowi di beranda belakang Istana Merdeka, berseloroh ingin ada klub khusus antara Presiden dan para mantan presiden. Dengan adanya wadah

Ini kalau ada klub presiden dan mantan presiden kan baik, seperti ini kita bisa saling berkomunikasi.

Susilo Bambang Yudhoyono Mantan Presiden

itu, katanya, tidak perlu ada miskomunikasi dan misinformasi antara pemimpin bangsa dan mereka yang pernah memimpin bangsa ini. Soal usulan adanya klub itu ditanggapi dengan tawa ringan oleh Presiden Jokowi yang menghidangkan teh hangat dan lumpia Jakarta kepada SBY sebagai tamunya itu. SBY menyebut kedatangannya untuk bertemu Presiden Jokowi tidak masuk ke ranah politis. “Saya lebih mendudukkan diri sebagai

mantan Presiden dan sebagai Presiden kita tidak masuk ke politik yang sangat teknis,” kata SBY. Oleh karena itu, ia tidak banyak menanggapi pertanyaan wartawan ketika kehadirannya dianggap sebagai sinyalemen dukungan Partai Demokrat terhadap pemerintah. Ia hanya tertawa ringan ketika ditanya oleh wartawan tentang kemungkinan akan adanya pertemuan lain untuk membicarakan hal-hal yang lebih teknis. “Kalau itu

akan mengalir, ada mekanismenya. Kalau kita cocok untuk menyelamatkan negeri ini, negara Pancasila. Saya kira kerja sama politik apapun itu terbuka,” katanya. Pada bagian lain, Presiden Joko Widodo setuju dengan pendapat SBY tentang transisi politik yang baik antarpemerintahan sehingga bisa menjadi tradisi bangsa Indonesia ke depan. “Pak SBY sudah menyampaikan bahwa transisi politik dari presiden sebelumnya ke berikutnya harus ditradisikan,” kata Jokowi. Jokowi juga menyoroti tentang pentingnya budaya estafet pembangunan dari pemerintahan sebelumnya ke pemerintahan yang meneruskan. #Antara


uuwww.joglosemar.co

13

jumat, 10 MARET 2017

Barcelona 6 (6) - (5) 1 Paris Saint Germain

Bukan Drama Tapi Horor Neymar

Reuters | Sergio Perez

Seisi stadion Camp Nou pun bersorak, merayakan comeback dramatis dan melaju ke prempatfinal dengan agregat 6-5. BARCELONA —Barcelona memutarbalikkan sesuatu yang diperkirakan mustahil terjadi. Kemenangan dramatis atas Paris Saint-Germain menunjukkan Barca ada untuk hal-hal semacam itu. Barca menjamu PSG di Camp Nou, Kamis (9/3) dinihari WIB di

leg 2 babak 16 besar Liga Champions dengan situasi berat, tertinggal 0-4 secara agregat. Butuh kemenangan minimal 5-0 untuk bisa membalikkan keadaan.

4 Berlanjut ke Hal 15 Kol 1

Reuters | Albert Gea

SELEBRASI—Pemain Barcelona kegirangan melakukan selebrasi setelah mengghempaskan Paris Saint Germain di Camp Nou, Kamis (9/3) dini hari.

Blunder PSG BARCELONA—Mungkin hanya sedikit yang memprediksi Barcelona akan mampu membalikkan keadaan dari kekalahan 0-4 pada leg pertama di markas Paris Saint-Germain dengan kemenangan 6-1 di Camp Nou. Secara meReuters | Albert Gea

KECEWA—Pemain Paris Saint Germain terlihat kecewa dengan hasil laga melawan Barcelona di Camp Nou, Kamis (9/3) dini hari.

ngejutkan Barcelona berhasil melakukan comeback dramatis, yang mungkin menjadi salah satu comeback terbaik di sejarah Liga Champions. Pada laga yang digelar Kamis (9/3) dinihari WIB, Barcelona tampil menguasai dan mendominasi pertandingan. Menurut Whoscored, tercatat penguasaan Barcelona pada laga ini mencapai 77 persen berbanding 23 persen milik PSG.

4 Berlanjut ke Hal 15 Kol 1

Pierre-Emerick Aubameyang

institute

Reuters | Wolfgang Rattay

Ayo segera gabung

Pinterest

Pelatihan Desain Majalah dengan CorelDraw

Dortmund 4-0 Benfica

Erika Choperena

Selebrasi Berujung Sanksi

A

da kalanya mengucapkan selamat ulang tahun untuk pacar tercinta justru membuat seorang pesepakbola dihukum. Itulah yang terjadi pada Antoine Griezmann.

4 Berlanjut ke Hal 15 Kol 5

Peserta : Umum* Pelaksanaan : Pukul Gelombang I Selasa, 21 Maret 2017 09.00 – Gelombang II Rabu, 22 Maret 2017 15.00 WIB Biaya : Rp 300.000/Peserta FREE

Menghindari Sesama Jerman DORTMUND—Comeback sensasional Barcelona ikut dikomentari oleh pelatih Borussia Dortmund Thomas Tuchel. Dia juga berharap Dortmund tidak berjumpa dengan tim Jerman. Kemenangan itu diperoleh Die Borussen saat menjamu Benfica di leg 2 babak 16 besar, yang dilangsungkan di Signal Iduna Park, Kamis (9/3)

satu hari

dinihari WIB. Penyerang Dortmund Pierre-Emerick Aubameyang menginspirasi usai mengemas trigol, untuk meloloskan timnya dengan keunggulan agregat 4-1.

Software Pembuat E-magazine

10 Video Tutorial Coreldraw Photoshop

Sertifikat Pelatihan

Ju Pe mlah Te sert rba a tas

Koran Joglosemar Beberapa Contoh E-magazine Internasional

Konsumsi

4 Berlanjut ke Hal 15 Kol 1 *) Mengenal dasar program Coreldraw

Informasi & Pendaftaran: Kantor Harian Joglosemar Jln. Setia Budi No. 89 Gilingan, Solo Telp. (0271) 717141

0857 2835 4619

Senin-Sabtu Pukul 09.00 WIB-15.00 WIB


Sport

14

www.joglosemar.co

JUMAT, 10 MARET 2017

Satya Wacana Tak Ingin Menyerah SOLO—Peluang tim basket Satya Wacana Salatiga untuk lolos ke babak Championship Indonesia Basketball League (IBL) 2017 memang sudah tertutup. Namun tak berarti tim asuhan pelatih Efri Meldi itu menyerah di sisa laga. Memasuki seri ketujuh IBL 2017 di GOR UNY Yogyakarta, Jumat-Sabtu (10-11/3), Satya Wacana tetap akan mengejar kemenangan. Hingga seri keenam, Satya Wacana belum sekalipun mencicipi kemenangan. Total sudah 11 pertandingan beruntun yang dijalani Satya Wacana berakhir dengan kekalahan. Meski begitu, di seri ketujuh yang akan berlangsung di GOR UNY Yogyakarta, tak ada kata lain bagi Satya Wacana untuk meraih kemenangan perdana. Di seri yang berlangsung di Kota Gudeg tersebut, Nate Maxey dan kawankawan akan menjalani dua pertandingan, yakni melawan Bank BJB Garuda Bandung pada Jumat (10/3) dan melawan tuan rumah Bima Perkasa Jogjakarta, Sabtu (11/3). “Jangankan peluang ke empat besar, untuk ikut play-off saja sudah tertutup. Namun kami akan tetap berusaha meraih kemenangan di setiap laga,” jelas pelatih Satya Wacana Efri Meldi kepada Joglosemar, Kamis (9/3). Dari dua pertandingan yang dihadapi di seri ketujuh nanti, Efri pun memilih bersikap realistis dan hanya menargetkan satu kemenangan. Setidaknya untuk memutus catatan buruk kekalahan beruntun yang masih menaungi timnya. Dalam persiapan yang dijalani jelang seri ketujuh, Efri pun memilih fokus pada pembenahan konsistensi bertanding anak asuhannya. Tak hanya itu, ia juga tak pernah lupa memberikan motivasi kepada Mustofa dan kawan-kawan. “Hasil buruk selama ini merupakan tanggung jawab saya. Tapi, semoga di pertandingan besok satu kemenangan berhasil kami dapatkan. Dengan begitu, saya yakin mental bertanding mereka akan bangkit,” katanya. Terpisah Manajer Satya Wacana Zaki Iskandar juga tak ingin begitu saja melepas pertandingan dan masih optimistis timnya bisa segera mencetak kemenangan. “Saya sudah meminta kepada anakanak untuk melupakan hasil kemarin. Saya meminta kepada para pemain untuk fokus di setiap pertandingan dan berusaha menampilkan yang terbaik,” paparnya. #Raditya Erwiyanto

Luis Milla Tunjuk Tiga Calon Kapten TANGERANG—Pelatih Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-22 Luis Milla disebut-sebut telah mengantongi namanama yang menjadi calon kapten timnas asuhannya. Setidaknya ada tiga nama yang masuk pertimbangan Luis Milla untuk menyandang ban kapten. “Sudah ada tiga orang (calon kapten), tetapi kami tidak akan beritahu namanamanya,” ujar Asisten Pelatih Bima Sakti di Karawaci, Tangerang, Kamis (9/3). Penunjukkan calon kapten ini memperlihatkan jajaran pelatih timnas di bawah kepemimpinan Luis Milla sudah hampir mendapatkan skuad tetap setelah melakukan tiga kali tahapan seleksi. Hal itu pun tidak disanggah oleh Bima dan mengatakan pengumuman hasil seleksi akan dilakukan beberapa hari kedepan atau setelah final Piala Presiden 2017 yang dilaksanakan pada Minggu (12/3). Setelah pengumuman itu, Timnas Indonesia dijadwalkan bertanding di laga uji coba pada 25 dan 27 Maret 2017. Terkait laga uji coba tersebut, Indonesia dipastikan bakal menurunkan skuad U-22 hasil dari seleksi. Namun untuk tim lawan, hingga kini masih belum ada kejelasan, menyusul Myanmar yang tak kunjung memberikan kabar terkait tim yang akan mereka turunkan. Jika Myanmar batal, alasannya bisa dimaklumi. Sebab, tim terbaik Myanmar saat ini sedang berlaga di Kualifikasi Piala Asia 2019. Dalam laman resmi FIFA, pada tanggal 28 Maret 2017, Myanmar dijadwalkan bertanding melawan India. Kalaupun rencana tanding itu jadi dilaksanakan pada 25 dan 27 Maret, Myanmar kemungkinan besar akan menurunkan skuad mudanya. PSSI melalui Direktur Hubungan Internasional dan Media Hanif Thamrin, ketika dikonfirmasi Kamis (9/3), mengatakan pihaknya masih mencari alternatif negara sebagai lawan. “Sedang didiskusikan dengan Milla,” kata Hanif. Pun akhirnya Indonesia harus berhadapan dengan klub dan bukan timnas suatu negara, Luis Milla pun tidak mempermasalahkannya. “Tidak masalah dengan siapa saja bertanding, yang penting kami ingin melihat sejauh mana pemain bisa beradaptasi dengan pola Luis Milla,” ungkap Bima Sakti. #Antara

Joglosemar | Maksum Nur Fauzan

IMBANG—Pemain Persis Solo berduel dengan pemain PS Mars pada pertandingan uji coba di Stadion Sriwedari, Kamis (9/3). Pertandingan berakhir imbang dengan skor 1-1.

Butuh Tambahan di Lini Tengah SOLO—Kehadiran tiga pemain baru di lini Persis Solo ternyata belum dapat memenuhi kebutuhan tim akan peran jenderal di lapangan tengah. Karenanya, sasaran manajemen Laskar Sambernyawa selanjutnya adalah mencari sosok pemain yang dapat melengkapi lini tengah tim. Tiga pemain anyar yang belum lama ini mengikat kontrak dengan manajemen Persis Solo adalah dua striker, Rudiyana dan Joko Prayitno, serta pemain sayap, Bakori Andreas. Dua dari tiga pemain itu telah dimainkan dalam laga uji coba Persis melawan PS Mars di Stadion Sriwedari, Kamis (9/3). Dalam laga uji coba tersebut, kedua

tim bermain imbang dan samasama mengemas satu gol. “Saya sudah komunikasi dengan manajemen, saya minta saat ini fokus untuk mencari pemain lini tengah. Karena tidak ada pengganti posisi yang ditinggalkan oleh Wowot (Agung Budi Prasetyo),” jelas Pelatih Persis Solo, Yudi Suryata seusai pertandingan, kemarin. Dalam uji coba tersebut, pemain baru yang diturunkan sejak menit pertama pertandingan hanya sosok Bakori Andreas. Dengan menggunakan formasi 4-3-3, ia berada di posisi winger bersama Dedi Cahyono. Sedangkan lini depan tunggal ditempati oleh Tri Handoko. Terlihat serangan tak

Saya sudah komunikasi dengan manajemen, saya minta saat ini fokus untuk mencari pemain lini tengah. Yudi Suryata Pelatih Persis Solo

berjalan efektif. Bahkan, Tri Handoko cukup kesulitan ketika mendapatkan bola. Meski begitu, pada babak pertama, Persis berhasil unggul lebih dulu lewat tendangan penalti Dedi Cahyono. Masuk paruh kedua, mantan juru taktik Persijap Jepara

ini mencoba mengubah komposisi pemain dengan menarik Tri Handoko dan memasang striker anyar Joko Prayitno. Sedangkan posisi Bakori, digantikan Ade Aldo.

Adaptasi Sayangnya, justru tim lawan yang mampu mencetak gol penyamakan kedudukan melalui eks striker Persis Andri ‘Gepeng’ Ariyanto. “Performa Bakori dan Joko, belum terlihat. Mungkin mereka masih membutuhkan waktu untuk beradaptasi,” ujar Yudi terkait penampilan pemain barunya. Melawan PS Mars, pria asal Sragen ini menilai Persis banyak mendapatkan pelajaran.

Selain tim lawan yang memang tampil lebih lepas, juga diperkuat sejumlah mantan pemain Persis, seperti Andrid Wibawa, Haryadi, Saparno, dan lainnya. “Tim lawan tampil nothing to lose, sedangkan anak-anak tampil dengan beban untuk mencetak gol. Ini akan menjadi bahan evaluasi saya, sebelum uji coba melawan PS Mojokerto Putra,” terangnya. Sementara, satu penggawa baru, Rudiyana, berdasaran informasi dari manajer Persis Hari Purnomo, saat ini sedang menjalani perawatan intensif di rumah sakit. “Dia opname sejak kemarin, dia mengeluhkan pusing di kepalanya,” ujar Hari. #Raditya Erwiyanto

Bhayangkara FC Pindah Markas ke Bekasi SURABAYA—Tim kesebelasan Bhayangkara FC memastikan segera berpindah home base dari Surabaya, Jawa Timur ke Bekasi, Jawa Barat. Perpindahan tersebut direncanakan sudah dilakukan pada akhir Maret 2017 ini, bersamaan dengan semakin dekat digelarnya kompetisi Liga 1. “Ya, manajemen sudah memastikannya akan pindah home base ke Bekasi bulan ini,” ujar Media Officer Bhayangkara FC, Eko Yudiono, di Surabaya, Kamis (9/3). Tim sepakbola milik Kepolisian Republik Indonesia (Polri) tersebut sebelumnya bermarkas di Surabaya dan menggunakan lapangan Mapolda Jatim untuk latihan. Se-

dangkan untuk pertandingan kandang digelar di Stadion Gelora Delta Sidoarjo. Setelah pindah nantinya, lanjut Eko, Evan Dimas Darmono dan kawan-kawan akan berlatih dan bermain di Stadion Patriot atau Stadion Wibawa Mukti. “Opsi sementara dua stadion itu. Tapi kami terus berkomunikasi dengan Pemkab setempat, dan segera memastikan di mana bermain pada musim kompetisi mendatang,” ucapnya. Di sisi lain, masuknya empat nama pemain Bhayangkara FC ke seleksi Timnas U-22, yaitu Evan Dimas, Hargianto, Putu Gede Juni Antara dan Dendy Sulistiawan, diakuinya tak berpengaruh ke tim, justru menjadi-

kan motivasi serta kehormatan. Sedangkan, untuk menambah kekuatan di lini depan, tim asuhan Simon McMenemy tersebut memasukkan nama Jhonatan Mariano Bernardo Mariano yang sebelumnya berstatus pemain seleksi Persija Jakarta untuk menggantikan peran Thiago Furtuoso yang masih dibekap cedera dan menjalani proses pemulihan di negara asalnya, Brazil. Dengan demikian, total ada empat pemain impor yang kini bermain di Bhayangkara FC. Dua lainnya adalah bek Otavio Dutra dan gelandang Lee Yu Jun. “Kami masih menunggu kepastian aturan tentang regulasi pemain asing di Liga 1,” tukas Eko. #Antara

Joglosemar | Maksum Nur Fauzan

KALAH—Pemain Persis Solo Junior berduel dengan pemain PS. Salatiga Mars pada pertandingan ujicoba di Stadion Sriwedari, Kamis (9/3). Pertandingan tersebut berakhir dengan skor 0-3 untuk PS. Salatiga.

All England 2017

Persis Jr Belum Tunjukkan Kerja Sama Antarpemain

B I R M I N G H A M— D i t a rgetkan untuk bisa mempertahankan gelar di nomor ganda campuran, duet Praveen Jordan/Debby Susanto tanpa diduga justru tersingkir terlalu awal. Bertanding di putaran pertama All England 2017 melawan pasangan Jepang Yuta Watanabe/Arisa Higashino, juara bertahan itu kalah 17-21, 21-19 dan 12-21. Padahal jika melihat peluang di atas kertas, Jordan/Debby yang menempati peringkat lima dunia jelas lebih diunggulkan dari lawan yang menghuni peringkat 20 dunia. Jordan beralasan, faktor terlambat in di awal game pertama jadi penyebab kekalahannya kali ini. “Kami terlambat start di game pertama tadi, jadinya nggak enak terus di lapangan. Padahal itu bagian yang penting. Kalau kami bisa main lebih baik dari awal, lawan pasti tidak akan berkembang. Hari ini kami tampil underperform,” kata Jordan, seperti dikutip dari laman badmintonindonesia, Kamis (9/3). “Kami mainnya kalah agresif dan mengontrol pukulan.

SOLO—Performa Persis Solo Junior belum sesuai dengan yang diharapkan. Menghadapi Salatiga Junior dalam pertandingan uji coba di Stadion Sriwedari, Kamis (9/3), skuad Laskar Sambernyawa Junior bermain di bawah tekanan lawan dan akhirnya takluk 0-2. Dalam pertandingan uji coba tersebut, tim asuhan Muhammad Nurhadi El Hamid seolah dibuat tak berdaya dengan penampilan Salatiga Junior. Terlihat tim tamu lebih dominan dan acap kali membahayakan gawang Persis Junior. Buah performa tim yang di bawah harapan itu, manajemen akan segera melakukan evaluasi. Bahkan mulai memilah pemain yang akan dilepas. “Tentu dari pertandingan uji coba kali ini akan ada evaluasi, setidaknya akan ada lima pemain yang akan kami coret. Kami masih melakukan koordinasi dengan tim pelatih,” jelas manajer Persis Solo Junior Abdullah ‘Boim’ Ibrahim seusai uji coba, kemarin. Akan hasil tersebut, pelatih Persis Junior melihat turut dipengaruhi tak turunnya sejumlah pemain inti. “Dalam pertandingan uji coba ini, saya memang tidak menampilkan pemain terbaik saya. Karena

Jordan/Debby Langsung Tersingkir

Badmintonindonesia.org

LANGSUNG TERSINGKIR—Ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Debby Susanto tampil underperform melawan wakil Jepang Yuta Watanabe/Arisa Higashino di babak pertama All England 2017, Rabu (8/3) waktu setempat. Karena kalah agresif, kami jadi kebawa pola permainan lawan,” timpa Debby. Hasil ini tentunya tidak sesuai harapan pasangan besutan klub Djarum Kudus tersebut. Sebab persiapan yang cukup matang sudah dijalani Jordan/Debby sejak awal tahun 2017 ini. “All England jadi salah satu target kami tahun ini. Persiapannya juga kurang lebih sudah dua bulan. Tapi ternyata kami memang belum bisa tampil maksimal,” jelas Jordan.

Hasil berbeda diraih duet ganda campuran Indonesia lainnya. Peraih emas Olimpiade 2016, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir melewati rintangan pertama dengan mengalahkan Wang Chi Lin/Lee Chia Hsin (Taiwan), dua game langsung 21-8 dan 21-18. Sementara di babak kedua, Kamis (9/3), dua wakil Indonesia, yakni tunggal putri Dinar Dyah Ayustine dan ganda putra Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi juga terhenti. #Agni Vidya P

mereka datang terlambat, demi menerapkan disiplin dalam tim, mereka tidak saya perbolehkan bermain,” jelas pelatih yang akrab disap Memet ini. Berdasarkan keterangan Memet, setidaknya ada lebih dari separuh pemain inti yang tak ia mainkan. Memet mencontohkan, di lini belakang ada tiga pemain inti yang tak dimainkan. “Hasil dari uji coba ini bukan segalanya, yang penting efek jangka panjang, yakni penerapan disiplin para pemain,” tegasnya. Meski begitu, Memet tetap mengamati pola permainan anak asuhannya dan menilai dari kerja sama antarpemain belum terlihat. Ia beralasan, selama ini fokus latihan tim masih pada pembenahan fisik dan mental pemain. “Kalau fisik sudah mencapai angka 70 persen, namun untuk mental bertanding belum sepenuhnya terlihat. Kami akan terus lakukan evaluasi sebelum Piala Soeratin dimulai,” katanya. Jika tidak ada perubahan, ajang Piala Soeratin 2017 bakal dilangsungkan pada akhir Maret ini. Sementara itu technical meeting peserta Piala Soeratin 2017 zona Jawa Tengah akan dilangsungkan di Semarang pada Sabtu (11/3). #Raditya Erwiyanto


Sport

www.joglosemar.co

jumat, 10 MARET 2017

15 Gantung Sepatu di Akhir Musim

Reuters | Phil Noble

BEREBUT BOLA—Pemain Manchester City, Leroy Sane berebut bola dengan pemain Stoke City di Etihad Stadium, Kamis (9/3) dini hari.

City yang Justru Kurang Oke di Etihad MANCHESTER—Hasil seri melawan Stoke City memperpanjang catatan kurang oke Manchester City di kandang sendiri. City justru sulit menang di Etihad Stadium. Menghadapi Stoke di Etihad Stadium, Kamis (9/3) dinihari WIB, City melakukan sejumlah perubahan di susunan pemain mereka. Nicolas Otamendi, Kevin De Bruyne, dan Jesus Navas tampil sebagai starter untuk menggantikan John Stones, David Silva, dan Raheem Sterling. Kendati tampil mendominasi di sepanjang pertandingan, City menemui jalan buntu. Mereka gagal mencetak satu pun gol hingga peluit panjang ditiup wasit. Dengan hasil ini, City tetap berada di posisi ketiga klasemen sementara Premier League dengan perolehan 56 poin dari 27 laga. Mereka ada di ba-

Hasil imbang melawan Stoke memperpanjang catatan buruk City di Etihad wah Chelsea (66) dan Tottenham Hotspur (56). Hasil imbang melawan Stoke memperpanjang catatan buruk City di Etihad. Dari 13 laga Premier League yang sudah dimainkan, City cuma menang tujuh kali, imbang lima kali, dan kalah satu kali. City jadi tim dengan catatan kandang terburuk di antara tim-tim di lima besar. Tapi, performa tandang City justru berbanding terbalik. Mereka punya catatan terbaik di antara tim-tim Premier League dengan 10 kemenangan dan empat kali kalah dari 14 laga tandang. Pep Guardiola kesulitan menjelasakan penyebab hal

tersebut. Tapi dia menegaskan kalau City harus memperbaiki catatan kandangnya. “Hasil-hasil tandang kami jauh lebih baik daripada di kandang, mungkin musim depan sebaliknya, Anda tidak pernah bisa mengendalikannya. Kami kehilangan poin, tapi kami harus menganalisis cara (kami bermain) dan menerimanya ,” ujar Guardiola dikutip dari ESPN FC. Satu hal yang patut diperbincangkan adalah David Silva harus memulai pertandingan dari bangku cadangan. Silva memang sengaja diistirahatkan oleh Guardiola. Dia baru dimainkan pada babak kedua untuk menggantikan Jesus Navas. Setelah Silva masuk, permainan City jauh membaik. Tim tuan rumah menghasilkan sejumlah peluang bagus, tapi tak satu pun yang berujung gol.

Alhasil, mereka harus menerima hasil imbang 0-0. Guardiola menjelaskan, dirinya harus melakukan rotasi karena City dihadapkan pada jadwal padat di tiga kompetisi berbeda. “Dia adalah seorang pemain spesial dan memberi kami kesempatan untuk menciptakan lebih banyak peluang dalam pertandingan. Tapi, sayangnya kami tidak bisa menang. Saya harus mengambil keputusan sebelum pertandingan, tapi kami menjalani banyak laga setiap tiga hari dan itulah kenapa kami harus memainkan pemainpemain lain,” ujar dia dilansir Sky Sports. City selanjutnya akan menghadapi Middlesbrough di perempatfinal Piala FA, Sabtu (11/3) mendatang, dan setelahnya bertandang ke markas AS Monaco di ajang Liga Champions, Rabu (15/3). #Detik

MUNICH—Musim ini akan jadi yang terakhir dalam karier Xabi Alonso di lapangan hijau. Di pengujung musim nanti, Alonso memutuskan gantung sepatu. Desas desus soal kelanjutan karier Alonso sudah lama terdengar mengingat kontraknya akan habis musim panas mendatang. Rupanya Alonso memang sudah merencanakan untuk mundur. Di umur yag sudah menginjak 35 tahun, Alonso merasa itu waktu yang tepat baginya gantung sepatu “Tidak mudah memutuskan ini, tapi saya rasa inilah waktu yang tepat. Saya selalu berpikir bahwa lebih cepat pensiun itu lebih baik. Saya memang masih kuat tapi saya merasa ini saat tepat. Saya ingin mengakhiri karier di level tertinggi, dan Bayern itu ada di level tertinggi. Saya sangat bangga bermain untuk FC Bayern serta menjadi bagian dari keluarga ini,” ujar Alonso kepada FC Bayern.TV Alonso mengawali kariernya di Real Sociedad pada tahun 2000 dan bermain di klub masa kecilnya itu selama empat tahun. Kepindahannya ke Liverpool pada 2004 meroketkan kariernya. Di musim pertamanya, Alonso mem-

persembahkan trofi Liga Champions di mana dia bikin satu gol di partai final kontra AC Milan yang membuat skor imbang 3-3 setelah Liverpool tertinggal 0-3. Lima tahun berseragam merah-merah, Alonso “pulang kampung” ke Spanyol untuk memperkuat Real Madrid. Di klub itu, Alonso bermain enam musim dengan torehan satu gelar La Liga, Copa del Rey, dan Liga Champions. Sejak 2014, Alonso berkarier Bundesliga bersama Bayern Munich lewat torehan dua gelar Bundesliga dan dua gelar DFBPokal. Total Alonso punya 690 penampilan dan 44 gol di level klub. Bersama Timnas Spanyol, Alonso adalah bagian dari generasi emas tim itu dengan dua gelar Piala Eropa dan satu gelar Piala Dunia. Alonso punya 114 caps dan 16 gol. #Detik

Xabi Alonso Reuters | Michael Dalder

Bukan Drama...................................................................................................................................................................................................sambungan dari Hal 13 Tapi Blaugrana menolak menyerah sebelum duel benar-benar berakhir. Mereka menekan sejak kick-off, berupaya ‘mencekik’ PSG di pertahanannya. Dan Barca langsung mendapatkan kepercayaan diri ketika Luis Suarez mencetak gol di menit ketiga. Sebuah gol bunuh diri dari Layvin Kurzawa di menit ke-40 membuka harapan lebih lebar. Lionel Messi memperlebar

keunggulan di menit ke-50, namun kemudian Barca mendapatkan pukulan telak dari gol Edinson Cavani di menit ke-62. Barca tertinggal 3-5 dan butuh tiga gol untuk lolos. Ketika pertandingan memasuki menit ke-88, tendangan bebas cantik Neymar menjebol gawang PSG. Tiga menit kemudian, di waktu injury time menit pertama, ia mencetak gol lagi lewat eksekusi penalti.

Dengan waktu menipis, pemain asal Brasil tersebut kemudian melambungkan bola ke kotak penalti PSG untuk dikonversi Sergi Roberto jadi gol. Gol itu terjadi di menit kelima injury time. Barca menang 6-1 dengan Neymar membuat sepasang gol dan satu assist, yang kesemuanya hadir lewat aksinya di menit-menit akhir. Seisi stadion Camp Nou pun bersorak, merayakan comeback

dramatis dan melaju ke prempatfinal dengan agregat 6-5. Dan Barcelona mencatat sejarah baru, sebagai satu-satunya tim yang bisa melaju ke babak selanjutnya setelah kalah selisih 4 gol. “Ini merupakan sebuah malam yang sulit dijelaskan dengan kata-kata. Itu bukan sebuah drama melainkan sebuah film horor di Camp Nou, yang sangat jarang saya saksikan saat dulu

Blunder PSG..............................................................................................................sambungan dari Hal 13 PSG memang cenderung bermain lebih defensif pada laga ini. Keunggulan 4-0 pada leg p1 membuat sang pelatih, Unai Emery, lebih berhati-hati dalam menyerang. Namun ternyata strateginya tersebut justru menjadi bumerang dan Barcelona mampu mencetak banyak gol. Pada laga ini, garis pertahanan PSG menjadi pembeda dari strategi PSG pada leg pertama. Dengan garis pertahanan rendah ini PSG bermaksud menumpukkan pemain di kotak penalti. Terlebih dengan formasi 3-1-4-2 yang diterapkan pelatih Barcelona, Luis Enrique, bola lebih sering terarah ke area depan kotak penalti karena Luis Suarez dan Lionel Messi. Secara skema, Barca sebenarnya cukup kesulitan menciptakan peluang terbuka. Dua gol pada babak pertama pun tercipta melalui kemelut yang terjadi di mulut gawang. Sementara pada babak

kedua, dengan skema yang cenderung tak jauh berbeda, Barca semakin leluasa berada di daerah pertahanan tim berjuluk Les Parisiens ini. Jika pada leg pertama Barcelona menerapkan skema 4-3-3, pada leg 2 ini Barca memakai formasi dasar 3-1-4-2. Messi dan Suarez sebagai dua penyerang terdepan. Neymar berposisi sebagai winger kiri tapi ia tak bermain sebagai wingback, karena penyerang asal Brasil tersebut terus difungsikan untuk memberikan ancaman di sisi kanan pertahanan PSG. Saat bertahan, Barca sebenarnya seolah kembali membentuk skema empat bek. Rafinha mundur untuk sejajar dengan tiga bek tengah yang diisi oleh Javier Mascherano, Samuel Umtiti dan Gerard Pique. Umtiti-lah yang bertugas untuk meng-cover sisi kiri pertahanan. Neymar leluasa membombar-

dir sisi kanan pertahanan PSG tanpa perlu terlibat aksi bertahan karena penampilan disiplin Umtiti. Skema bertahan semakin dilakukan PSG ketika kedudukan 3-1. Dari situlah Barca semakin mendominasi dan mendapatkan tiga gol yang membuat PSG tersingkir. “Ketika kami menganalisisnya, benar bahwa kami melewatkan sebuah kesempatan besar. Babak pertama adalah kesalahan kami dan kami tidak berhasil menekan atau melakukan sesuatu dengan bola. Kami bertahan sangat dalam dan mereka punya peluang lebih banyak untuk mencetak gol. Kami membuat kesalahan untuk dua gol di babak pertama, “ ujar pelatih PSG, Unai Emery. Namun di luar itu, Emery juga menyoroti keputusan wasit memberikan dua penalti untuk Barca. Pada penalti pertama bahkan wasit Deniz Aytekin mulanya tak me-

niup peluit tanda terjadi pelanggaran, namun baru memutuskan terjadi penalti usai berbicara dengan ofisial keempat. Sementara pada penalti kedua di menit-menit akhir waktu normal, pelanggaran Marquinhos terhadap Luis Suarez relatif bisa diperedabatkan. Satu keputusan lain yang bisa disebut merugikan PSG adalah tidak adanya penalti untuk mereka, meski bola mengenai tangan Javier Mascherano di kotak penalti. “Kami sudah menunjukkan kepribadian kami berkali-kali. Tapi keputusan wasit dengan dua penalti untuk mereka dan tak setupun untuk kami sudah berujung dengan dampak.Barcelona juga punya penonton di kandang, ini membuat analisis mendalam menjadi sangat sulit. Kami sempat yakin bisa melakukannya, tapi keputusan wasit menghukum kami,” jelas Emery. #Detik

Menghindari Sesama................................................................................................sambungan dari Hal 13 Striker Gabon itu mencipakan gol cepat di awal babak pertama guna membawa Dortmund di depan, skor yang bertahan sampai jeda pertandingan. Setelah turun minum, Christian Pulisic memperbesar skor yang ditegaskan dengan dua gol tambahan dari Aubameyang. Pelatih Borussia Dortmund, Thomas Tuchel mengaku puas dengan performa yang diperlihatkan Dortmund. Kini, Aubameyang dkk. akan bertarung untuk menjaga mimpinya. “Kalau saya bilang bahwa saya sudah memperkirakan hasil ini, maka artinya kami tidak

menghormati Benfica. Kami memiliki kepercayaan diri untuk membalikkan keadaan dan tim memperlihatkannya pada malam ini, terutama di babak kedua. Kita melihat Aubameyang yang sebenarnya pada malam ini (berlawanan dengan leg pertama), “ ujar Tuchel dilansir UEFA. Pada saat comeback dramatis Dortmund, pada saat yang bersamaan, Barcelona menciptakan sejarah. Barcelona berhasil menyingkirkan Paris St. Germain dengan agregat 6-5 usai menang 6-1 di Camp Nou. “Menang 4-0, kami begitu

euforia di ruang ganti. Ketika itu skor di sana (Barca vs PSG) 5-1, dan semuanya merasa mereka bisa mendapatkan gol lain. Kami sebenarnya berpikir bahwa kami yang akan jadi berita utamanya di malam ini, tapi sekarang ini mungkin sedikit membosankan,” ceplos Tuchel sembari tertawa Sejauh ini Dortmund, Barcelona, Bayern Munich dan Real telah mengisi sebagian tempat di babak delapan besar. Empat tim lainnya akan ditentukan pada duel yang digelar pekan depan. Bayer Leverkusen menjadi satu-satunya tim Bundesliga

lainnya yang masih bertahan. Namun, peluang lolos Leverkusen amat tipis menyusul kekalahan 2-4 dari Atletico Madrid di kandang sendiri di leg pertama. Undian babak perempatfinal baru akan digelar pada 17 Maret mendatang. Tuchel ingin Dortmund bertandang ke luar Jerman. “Saya tidak punya lawan yang lebih dipilih. Saya cuma tidak mau bertemu dengan tim sesama Jerman. Bukan karena kami akan takut, melainkan karena kami ingin bersaing secara internasional,” lugas Tuchel dikutip dari situs resmi Dortmund. #Detik

jadi pemain maupun ketika jadi pelatih. Yang menentukan kemenangan kami kali ini adalah keyakinan yang dimiliki oleh para pemain dan suporter,” jelas pelatih Barcelona, Luis Enrique. Menariknya Barca tak butuh waktu setengah jam untuk melesakkan tiga gol tambahan ke gawang PSG. Luis Enrique mendedikasikan kemenangan itu untuk para suporter yang selalu memiliki keyakinan bahwa Barcelona bisa menang. Mereka secara dramatis mencetak tiga gol pada menit-menit akhir melalui Neymar (dua gol) dan Sergi Roberto untuk membuat seisi stadion bergelora dan larut dalam kegembiraan. “Kemenangan ini didedikasikan untuk mereka karena ini bukanlah Harlem Globetrotters, ini sepakbola,” ujar Enrique. Harlem Globetrotters yang dimaksud Enrique merupakan sebuah pertunjukan basket hiburan yang mengombinasikan ketangkasan, teater, dan komedi. “Kami mempertaruhkan segalanya dan akhirnya itu terbayar lunas. Anda sangat jarang melihat hal-hal seperti ini dalam sepakbola dan kali ini adalah giliran kami,” tutur Enrique.

Kebangkitan dramatis Barcelona di 16 besar Liga Champions tak lepas dari aksi gemilang Neymar di menit-menit akhir pertandingan di Camp Nou. “Itu pertandingan terbaik yang pernah saya mainkan dalam hidup saya,” kata Neymar seperti dilansir BBC. Dalam catatan BleacherReport, Neymar memecahkan rekor assist Liga Champions dalam satu musim. Umpannya dalam gol penentu Barca membuat pemain asal Brasil berusia 25 tahun itu sudah membuat delapan assist musim ini dan Squawka menyebut jumlah itu. Apa yang Los Cules lakukan menuai puja-puji dari pelakon lapangan hijau. Mulai dari Thierry Henry, Ronald Koeman, Rio Ferdinand, Franck Ribery hingga Lothar Matthaus memberikan pujian kepada Barcelona lewat media sosial. Tak cuma lewat media sosial, empat mantan pemain Timnas Inggris, Gary Lineker, Rio Ferdinand, Steven Gerrard, dan Michael Owen, yang menjadi pandit untuk stasiun TV BT Sport, pun turut berjingrak-jingrak usai Roberto menjebol gawang PSG. #Reuters Detik Cisilia Perwita S

Selebrasi Berujung...........sambungan dari Hal 13 Dilaporkan AS, bomber Atletico Madrid itu dijatuhi sanksi denda sebesar 3.000 euro (sekitar Rp 42,3 juta) dan sebuah kartu kuning oleh FEF (Federasi Sepakbola Spanyol). Griezmann dianggap melanggar peraturan mengenai perayaan gol usai membobol gawang Valencia dalam kemenangan Atletico 3-0, akhir pekan lalu. Di pertandingan itu, Griezmann menyumbang dua gol bagi Atletico. Untuk merayakannya, penyerang Prancis itu memperlihatkan kaus putih di dalam seragamnya yang berisikan ucapan selamat ulang tahun untuk sang kekasih, Erika Choperena. Rupanya perayaan gol semacam itu dilarang di sepakbola Spanyol. Griezmann dinyatakan melanggar kode disiplin pasal 91 (1) yang menyatakan bahwa pe-

main manapun “yang melepas kaus dan memperlihatkan kepada publik berupa slogan, tanda, anagram atau gambar, atau apapun isi atau alasannya akan dikenai denda sebesar 3.000 euro dan sebuah kartu kuning.” Wasit yang memimpin pertandingan itu Estrada Fernandez tidak menghukum Griezmann usai melakukan perayaan gol tersebut. Alhasil, FEF menerapkan retrospective action. Hukuman itu sendiri tidak diterima oleh si pemain. Melalui Twitternya @antogriezmann, pesepakbola berusia 25 tahun itu mengungkapkan kekesalannya. “Denda dan teguran karena mengucapkan selamat ulang tahun kepada pacarku dan itupun tiga hari kemudian.. #PreocupateDeOtrasCosas (mengurus hal-hal lain saja)” cuit Griezmann. #Detik


Sehat & Bugar

16

www.joglosemar.co

JUMAT, 10 MARET 2017

Efek Minum Obat dan Vitamin Secara Ngawur

K

onsumsi obat dalam jangka panjang sering disebut bisa picu gangguan pada ginjal. Tidak hanya itu, mengonsumsi vitamin pun juga bisa membahayakan kesehatan. Lantas, bagaiman hal tersebut bisa terjadi? dr Dharmeizar Sp PD-KGH selaku ketua Perhimpunan Nefrologi Indonesia (PERNEFRI) mengatakan, mengonsumsi obat dalam jangka panjang memang dapat memicu gangguan pada ginjal. Namun hal tersebut dapat terjadi jika pemakaian obat tidak mengikuti aturan dari dokter. “Bukan obat yang diminum karena anjuran dokter tapi obat yang diminum tanpa anjuran dokter yang bisa memicu sakit ginjal,” ucap dr Dharmeizar, Rabu (8/3). Selain itu, dr Dharmeizar menjelaskan, obat yang dikonsumsi berdasarkan anjuran dokter juga merupakan obat analgesik. Di mana obat tersebut tidak dapat merusak ginjal karena sudah melalui tes untuk penyesuaian dalam tubuh. Sementara, aturan dalam mengonsumsi

vitamin, dr Dharmeizar mengatakan sebaiknya juga dikonsumsi sesuai aturan. dr Dharmeizar mengatakan, pada dasarnya vitamin terbagi menjadi dua macam, yaitu vitamin yang dapat larut dalam air dan larut dalam lemak. “Kalau vitamin B dan C itu dapat larut dalam air sehingga kalau berlebihan dalam tubuh pasti bisa keluar. Nah yang nggak baik itu vitamin yang larut dalam lemak karena bertahan di dalam tubuhnya lama seperti vitamin A, D, E, dan K,” sambung dr Dharmeizar. Vitamin yang bertahan lama tersebut dapat menyebabkan kadar vitamin berlebih dalam tubuh. Apalagi, selain dari tambahan vitamin, tubuh juga memperoleh nutrisi vitamin dari makanan yang dikonsumsi sehari-hari. “Jadi konsumsi vitamin jangan berlebihan kalau tubuh sedang lemas aja, misalnya kalau sakit atau proses penyembuhan. Sedangkan kalau mau segar cukup olahraga, bukan minum vitamin,” pungkas dr Dharmeizar. #Detik

askabipolar.com

manitoulinhospital.com

Haruskah Sakit Ginjal Cuci Darah Seumur Hidup?

C

uci darah atau hemodialisis merupakan suatu tindakan medis untuk membersihkan racun dalam tubuh. Tindakan ini dilakukan karena organ ginjal sudah tidak berfungsi dengan baik atau tidak mampu lagi membuang sisa-sisa metabolisme dalam tubuh. Cuci darah biasanya dilakukan pada pasien penderita gagal ginjal kronik dan ginjal akut. Nah, saat pasien divonis untuk cuci darah, apakah itu artinya seumur hidup harus menjalani cuci darah? Dokter RS Mayapada Lebak Bulus, dr Akbari Wahyudi Kusumah, SpU, menjelaskan cuci darah itu seperti obat. “Jadi

Salah Cara Cuci, Wadah Makanan Plastik Berbahaya

T

empat makan plastik sudah masuk menjadi bagian gaya hidup, karena kebutuhannya yang cukup tinggi dalam rumah tangga. Namun, banyak para ibu yang belum memahami cara merawatnya, agar lebih awet dan tetap baik digunakan. Seperti dikutip Viva, pada dasarnya bahan plastik untuk tempat makan, tidak berbahaya selama cara perawatannya tepat. Merawat tempat makan tersebut, dimulai dari caranya mencuci. “Plastik itu enggak masalah digunakan selama perawatannya tepat. Jangan sampai saat mencuci menggunakan spons yang kasar dan tajam sehingga menggores tempat makannya,” ujar Quality and Bisnis processing manager Medina,

Hartadi Alamsyah, di Jakarta, Kamis ( 9/3). Dilanjutkannya, goresan pada tempat makan, dapat menyebabkan deposit. Di mana, residu pada detergen yang menetap lama di goresan tersebut, akan menjadi busuk. “Yang bermasalah saat plastik tergores. Detergennya menetap dan menimbulkan bahaya kalau terserap makanan,” kata dia. Untuk itu, ia menyaran-

kan agar pembersihan tempat makan plastik dilakukan secara baik dan hati-hati. Gunakan spons yang lembut serta sabun cuci yang aman. “Gunakan sabun yang umum dipakai saja, jangan gunakan sabun yang keras. Sponsnya juga harus lembut agar tidak membuat goresan,” jelasnya. #Sofarudin

easylunchboxes.com

Mengenal KB Jenis Spiral

T

ak sedikit pasangan suami istri menggunakan alat kontrasepsi atau KB untuk menunda atau mengatur jarak kehamilan. Berbagai alat kontrasepsi yang tersedia memiliki keunggulan serta kekurangan masing-masing. Biasanya bagi mereka yang ingin menunda momongan dalam jangka waktu relatif lebih lama maka akan memasang alat kontrasepsi dalam rahim yang dikenal sebagai IUD atau spiral. “Spiral atau istilah medisnya disebut AKDR (Alat Kontrasepsi Dalam Rahim) atau dalam bahasa Inggris disebut IUD (Intrauterine Device) memang mempunyai masa efektif yang berbeda-beda tergantung tipe dan merknya,” ujar dokter spesialis kebidanan dan kandungan dari

Departemen Obstetri dan Ginekologi RSUD dr Soetomo - Universitas Airlangga, Surabaya, dr Hari Nugroho, SpOG. Menurut dr Hari, sekitar 35 persen dari pemakai IUD, pada jangka waktu 3 bulan setelah pemasangan mengalami perdarahan lebih banyak dan lebih sering dari sebelum memakai IUD. Tetapi angka ini akan mengalami penurunan setelah 3 bulan pemakaian, hingga hanya sekitar 4 persen dari pemakai IUD akan mengalami keluhan yang sama 1 tahun setelah pemasangan. “Lebih baik dievaluasi terlebih dahulu selama 3 bulan ke depan. Apabila didapatkan kelainan yang makin buruk, seperti perdarahan makin banyak, infeksi, dsb, maka memang sebaiknya dilepas dan di-

ganti kontrasepsi cara lain,” tambahnya. Selain itu IUD atau spiral perlu senantiasa dikontrol secara berkala. Sebab, kata dr Hari, keterlambatan penggantian atau pengeluaran dari masa berlakunya dapat mengakibatkan kontrasepsi menurun alias angka kehamilan meningkat. Kemudian juga muncul keluhan seperti keputihan dan infeksi. Waktu pelepasan bisa dilakukan kapanpun, baik saat menstruasi atau tidak. Namun yang perlu diketahui ialah kesuburan akan langsung kembali setelah melepas spiral. “Apabila masih ingin menunda sebaiknya langsung ganti dengan spiral baru atau metode lain yang diinginkan tanpa menunda,” pesan dr Hari. #Detik

seseorang dengan gagal ginjal, ibaratnya seperti knalpot yang mesinnya rusak, bahan berbahaya nggak bisa keluar. Karena itu mengeluarkannya dengan cuci darah,” ujar dr Akbar di Jakarta, Rabu (8/3). dr Akbari menambahkan dengan sekali cuci darah ginjal yang keracunan cepat pulih. Namun, harus dicari tahu terlebih dulu penyebab kerusakan ginjal dari pasien yang bersangkutan. Pada gagal ginjal akut, akan dikelompokkan berdasarkan lokasi pada saluran kemih yang mengalami gangguan yaitu penyebab pre-renal, renal dan post-renal. “Gagal ginjal pre-renal terjadi di luar ginjal, yang mana karena gangguan di or-

Pasien gagal ginjal, ibaratnya seperti knalpot yang mesinnya rusak, bahan berbahaya nggak bisa keluar. Karena itu perlu dikeluarkan dengan cara cuci darah. gan lain seperti jantung, hati, maupun usus. Jika masalah di organ lain teratasi maka kondisinya bisa pulih. Hanya dengan cuci darah sekali, biasanya sudah membaik kalau masalah di organ lain sudah diobati,” terang dr Akbari.

Pada gagal ginjal renal, maka ginjalnya yang bermasalah karena toksin. Ini bisa karena obat, misalnya penggunaan obat anti nyeri yang berlebihan, obat transplantasi dan antibiotik. Kata dr Akbari, di obat-obat tertentu memiliki zat kontras yang bisa mengganggu ginjal, akan tetapi ini sifatnya hanya sementara. “Yang bahaya itu pada orang yang gampang sekali konsumsi obat anti nyeri, di mana minum obat anti nyeri seperti makan kacang. Nyeri mens, langsung minum. Sakit kepala sedikit, langsung minum,” tuturnya. Selain itu, pada orang dengan penyakit otoimun di mana ginjal menyerang

tubuhnya sendiri, mereka harus menjalani cuci darah terus-menerus. Kondisi otoimun ini penyebabnya masih belum diketahui. “Pada gagal ginjal post-renal, terjadi di saluran kencing setelah ginjal, disebabkan faktor-faktor yang mempengaruhi aliran urine, karena ada sumbatan di salurannya,” tutur dr Akbari. Untuk itu dokter akan mengatasinya antara lain dengan membuat saluran baru ataupun membersihkan batu-batu di saluran yang menyumbat. “Jadi cuci darah itu tergantung penyebabnya masing-masing. Cuci darah itu untuk membuang racun akibat kegagalan fungsi ginjal, bukan memperbaiki ginjal,” sambung dr Akbari. #Detik


TOKCER

„ JUAL BELI „ LOWONGAN „ JASA „ KEHILANGAN „ RENTAL

I K L A N

„ PROPERTI „ OTOMOTIF

DOA

PELUANG USAHA

(JS7941)- 3

PT.DELTA MERLIN MEMBUTUHKAN:OP PT.DELTA MERLIN MEMBUTUHKAN:OP PT.DELTA MERLIN MEMBUTUHKAN:OP

PERAWATAN TUBUH

STNK SPM HONDA,2014,AD3969XH, PLUTO SPA&SHIATSU,Trad Massage, STNK SPM HONDA,2014,AD3969XH, STNK SPM HONDA,2014,AD3969XH, Sauna,Whirlpool,Body Reflexology.Ruko Soba Square JC26/ 085100998568

JASA

(JS8048)- 3

STNK SPM YAMAHA, 2011, Putih, STNK SPM YAMAHA, 2011, Putih, STNK SPM YAMAHA, 2011, Putih, ***SEDOT WC/Limbah*** DAFFA JAYA DIBUTUHKAN KARYAWAN UNTUK DIBUTUHKAN KARYAWAN UNTUK DIBUTUHKAN KARYAWAN UNTUK PERSEWAAN MOBIL Tanki 2700Ltr,Bersih,Mesin Canggih, Layanan Tiap Hr 24Jam:085107928000 IKA RENTAL(PU 125Rb/10Jam)APV/ Avanza/ (JS8066)- 3 STNK SPM HONDA, 2012, Violet Xenia/Pregio/Inova.Bisa Mingguan/Bulanan: STNK SPM HONDA, 2012, Violet STNK SPM HONDA, 2012, Violet 085100948433/081228038944* KEHILANGAN (JS8037)- 3

STNK KBM ISUZU,1997,AD9549BA, STNK SPM HONDA, 2004, Hitam STNK SPM HONDA, 2004, Hitam STNK SPM 2004, Hitam An.Pemda TKHONDA, II Kotamadia Ska, Al. Jl.Jend Sudirman No.2,Ska (JS8068)- 3 _________________________

STNK SPM HONDA,2012,Putih, AD5524GU,An.Triatmanto,Al.Priyobada n Rt.001/004,Sriwedari,Laweyan,Ska (JS8067)- 3 _________________________ GRIYA SINGOPURAN,Kost Kartasura,KM GRIYA SINGOPURAN,Kost Kartasura,KM GRIYA SINGOPURAN,Kost Kartasura,KM STNK SPM HONDA,2011,Merah Hitam,AD9775BA,An.Diskep Dan Pertamanan Kota Ska (JS8070)- 3 _________________________

STNK SPM SUZUKI,2001,Silver,AD 4341SS,An.Tjian Kam Foex,Al.Rejosari Rt.007/013,Gilingan,Bj.Sari,Ska (JS8069)- 3

LOWONGAN CARI PENJAHIT Kebaya Alusan 2 Orang,Wnt,Bisa Pola/Potong,Kerja Di Tipes.Hub: 081226168329

(JS8071)- 3 _________________________

DIBTHKAN SGR 5 ORANG,Bag Penge lasan &Perakitan Pintu,Gaji Mingguan, Minat Hub: 085102200299(Jas-Solo) (JS8055)- 3

MOBIL DIJUAL SOLO MITSUBISHI **SUN MOTOR SOLO=T120SS,L300 Truk,Pajero,Mirage.Hub:Agus:0856473-59592/0812-2638-8055 (JS7943)- 3

RUKO DIJUAL SUZUKI SUZUKI SUZUKI HANYA DIJANUARI PICKUP,DP HANYA DIJANUARI PICKUP,DP HANYA DIJANUARI PICKUP,DP JL RUKO HOOK Cocok Untuk Minimart Full Dak 200/120M Rp.1,6M 081392123377 (JS7959)- 3

**GEBYAR PROMO SUZUKI PickUp **GEBYAR PROMO SUZUKI PickUp **GEBYAR PROMO SUZUKI PickUp

TANAH & BANGUNAN

DIJUALTANAH&BANGUNANSTABELAN Banjarsari-Solo.LT:473M2,LB: 2Lantai: 800M2. Harga:6M(Nego).Hub:0816621970

&

K O L O M

PROMOSUZUKI..Dp SUZUKI..Dp5Jt 5JtDiskon Diskon PROMO SUZUKI..Dp 5Jt Diskon PROMO INFORMASI

STNK SPM HONDA, 2012, Hitam, DBTHKN DBTHKN SGR WANITA,Usia Max STNK SPM HONDA, 2012, Hitam, TRDING FOREX ONLINE Terima DBTHKN SGR WANITA,Usia Max 4545 BsBs STNK SPM HONDA, 2012, Hitam, SGR WANITA,Usia Max 45 Bs Bank BCA.Mandiri.BNI.Buka Akun Kami Sekarang.Klik fbspro.com BPKB SUZUKI KARIMUN,AD9218GA, BPKB SUZUKI KARIMUN,AD9218GA, BPKB SUZUKI KARIMUN,AD9218GA,

B A R I S

TTS JOGLOSEMAR

DICARI SUNARDI Umur 68 Tahun TB.165 CM, Kulit Sawo Matang. Hub: 0271 – 635422 / 081.215.050.99 Alamat : Jl. Yudistira 28 Rt.001/004 Serengan, Serengan, Surakarta

Alamat

No. Telp

A

HATI-HATI & WASPADALAH

PLUTO SPA&SHIATSU,Trad Massage, PLUTO SPA&SHIATSU,Trad Massage, PLUTO SPA&SHIATSU,Trad Massage,

DIJUAL DIJUALRUMAH RUMAHDi DiPerum PerumGedangan Gedangan

DIJUAL RUMAH Di Perum Gedangan 1 bulan, Bayar langganan koran bonus iklan baris 1 minggu Bayar langganan koran 3 bulan, JUAL RMH Di Perumahan Pnck Solo JUAL JUALRMH RMH DiPerumahan PerumahanPnck PnckSolo Solo 1Dibulan bonus iklan baris Berlaku mulai 1 Februari 2017

Hubungi : : (0271) 717141 Hotline Pelanggan 082295320028

N

Menurun 1. Ekstrak; bibit; biang 2. Sangat; amat 3. Orang yg melihat atau mengetahui sendiri suatu peristiwa (kejadian) 5. Cairan jernih tidak berwarna, tidak berasa, dan tidak berbau

6. Lemari pendingin 7. Menyerah(kan) sepenuhnya 9. Uang yg ditambahkan (krn kekurangan); 13. Hari akhir zaman (dunia seisinya rusak binasa dan lenyap) 15. Lumba-lumba 16. Tanda; pertanda 19. Besar 20. Abadi; lestari 22. Segala yg ada di langit dan di bumi 24. Minuman keras yg disuling dr tebu yg difermentasikan

Jawaban TTS 1 Maret 2017 Mendatar 1. Energi 3. Mahesa 5. Serasi 7. Dikara 9. Keki 11. Rela 12. Akuades

13. Gres 15. Arti 18. Letih 20. Kuno 21. Ubet 22. Relasi 23. Khilaf

Menurun 1. Eksak 2. Irit 3. Muda 4. Agama 6. Alias 8. Karsa 10. Pasti

13. 14. 16. 17. 18. 19.

Gempar Elak Raut Ilusif Lunas Heboh

Acara TV Jumat, 10 Maret 2017 RCTI 10:45 11:30 12:00

Intens Silet Seputar Indonesia Siang 7 MAnusia Harimau mantu Import Buyung Upik Seputar Indonesia Roman Picisan Tukang Ojek Pengkolan Dunia Terbalik Cinta Dari Surga

SCTV 09:00 10:00 12:00 12:30 14:00 16:00 16:30 18:25 20:10 23:30

Hot Shot FTV Pagi Liputan 6 Siang FTV Siang FTV Sore Liputan 6 Anak Sekolahan Anak Langit Berkah CintA FTV Utama

09:00 09:30 10:00 11:00 11:30 12:00 12:30 13:00 14:00 15:00 16:00 17:00

19:00 21:00 23:00 23:30

Bioskop Trans TV Bioskop Trans TV CNN Indonesia Night News Tanpa Batas

TRANS 7 09:00 10:00 10:30 11:15 12:00 12:30 13:00 13:30 14:00 14:45 15:15 16:15 17:00 18:00 19:00 20:00 21:30 22:30 23:00

Bocah Pejuang Dunia Punya Cerita Cerita Perempuan Insert Berita Islami Masa Kini Ummat CNN Indonesia News Report Insert Siang Anti Jones Katakan Putus Rumpi Sinema Spesial Keluarga

10:00 12:00 13:00 14:00 15:00 16:00 17:00 18:00 20:00 22:30

Rahasia Tuhan Doloe Sekarang CCTV Selebrita Siang Redaksi Siang Laptop Si Unyil Bocah Petualang Dunia Binatang Tau Gak Sih Redaksiana Jejak Petualang Redaksi Sore Rumah Uya Hitam Putih On The Spot Opera Van Java AI Setengah Kontroversi Redaksi Malam

08:30

Pada Zaman

! "

#"!$ %%!$ & #!'

(

! "

#"!$ %%!$ & #!'

11:30 12:00

18:00 18:30 19:00 20:00 21:30

Dahulu Raden Kian Santang Lintas Siang New Kompilasi Upin Ipin Ronaldowati Babak 2 Rumah Mama Amy Lintas Petang TV Champion Indonesia Animasi Spesial : Adit & Sopo Jarwo Upin & Ipin Bermula Ayu Anak Depok City Pangako SA’Yo (Janjiku) Premier League

ANTV 09:15 10:30

Marimar Ada-Ada Aja Buletin Indonesia Siang Song Hunter Obsesi Awas Ada Sule World’s deadliest Big Movies Family Big Movies Platinum Big Movies Platinum

MNCTV

10:00

13:30 15:30 16:30 17:00

Global TV

TRANSTV

@joglosemarnews

23. Tidak bercampur dng unsur lain; tulen 25. Tempat beradanya sesuatu 26. Pokok pikiran 27. Pidana

Mendatar 1. Perkiraan 4. Pantas; layak 8. Boleh jadi 10. Bulan ke-4 tahun Masehi (30 hari) 11. Jalan masuk 12. Penjaga 14. Kekal; tidak berkesudahan 17. Keadaan 18. Tidak merata; setempat 21. Sesuatu yg benar-benar ada atau terjadi

19:15 21:30

0271-717141

A

Pertanyaan TTS 10 Maret 2017

13:30 14:30 15:45 16:15 17:30

joglosemar.co

I

Tulis jawaban TTS pada kartu pos dan kirimkan ke Kantor Harian Joglosemar. Sertakan kupon TTS, nama, nomor KTP/SIM dan nomor telepon. Jawaban yang benar setiap harinya akan diundi dan di umumkan setiap bulan pada minggu terakhir bulan berikutnya. Empat (4) orang yang beruntung akan mendapatkan hadiah masing-masing Rp 50.000.

12:30

update beritamu tentukan langkahmu

R

JUMAT JUMAT (10/3) (27/1)

DENGAN PENIPUAN BERMODUS MENGAJAK TRANSAKSI & PEMBAYARAN DIMUKA ATAU PEMBAYARAN MELALUI TRANSFER/ATM TRADING FOREX ONLINE Menerima TRADING FOREX ONLINE Menerima TRADING FOREX ONLINE Menerima

LANGGANAN KORAN, BONUS IKLAN BARIS

JOGLOSEMAR

Nama

KUPON TTS H

(JS8052)- 3

@joglosemarnews

17

DATA PENGIRIM

JUMAT, 10 MARET 2017 | INFO BIZ

11:45 13:00 14:00 15:30 17:30 19:30 21:30 00:00 01:30 02:30

I Love Jinny, Jinny Jangan Sampai Lolos Tuyul & Mba Yul Reborn Anandhi Thapki Archana Mencari Cinta Gopi Lonceng Cinta Mohabbatein Take Me out Indonesia Pesbukers Selamat Malam Indonesia Sinema malam

Metro TV 09:30 10:05 10:05

Metro Xin Wen Metro Bisnis Metro Plus Pagi

11:05 13:05 15:30 16:05 17:05 18:05 19:30 20:05 21.30 22:30

Metro Siang Newsline Sport Time Metro Bisnis Sore Metro Hari Ini Prime Time News Prime Talk NSI Top 9 News Realitas

INDOSIAR 09:00 10:30 11:00 12:00 14:00 14:30 16:00 17:00 19:00 01:00

Khushi Kiss Pagi Patroli Sinema Indosiar Kiss Sore FSuraj dan Sandya Ranveer dan Ishani Pantura Show D’Academy 4 Patroli Malam

TV ONE 09:00 09:30 10:00 11:00 11:30 13:30 14:00 15:00 15:30 16:00 16:30 17:00 19:00 19:30 20:30 21:30 22:30

Makna & Peristiwa Live News : Kabar Pasar Live Coffe Break Album Kabar Siang Kabar Arena Siang Tuang Kita Kabar Pasar Sore Tepi Jaman Ujung Negeri Ala Indonesia Live News : Kabar Petang Bedah Kasus Menyikap Tabir 3 Apa Kabar Indonesia Malam Kabar Hari Ini Kabar Arena

Jadwal Dapat Berubah Sewaktu-waktu

! "

#"!$ %%!$ & #!'

)

)

)

*+ !", - . + " /

)

)

)

! ! " !

# $ % "! ! !!

)


Panggung

18

www.joglosemar.co

JUMAT, 10 MARET 2017

Tampilan Anyar Thor

Siapa Mengapa

Hemsworth menginginkan film Thor selanjutnya mirip-mirip dengan Guardians Of The Galaxy.

I kapanlagi

Anisa Rahma

Ditinggal Ayah

K

abar duka kembali datang dari keluarga selebriti Indonesia, kali ini ayah dari penyanyi cantik Anisa Rahma, Adi Nurjaya ayah dari wanita berusia 26 tahun tersebut meninggal dunia pada hari Rabu (8/3). Dilansir Kapanlagi, beberapa waktu sebelumnya, keluarga Anisa Rahma termasuk ayah dan ibunya tengah beribadah umrah. Mereka pun baru saja pulang dari tanah suci. Namun pasca perjalanan jauh untuk melakukan ibadah tersebut, ayah Anisa meninggal dunia tiga hari setelah tiba di Indonesia. “Innalillahi wainailaihi raji’un. Papa sayang, yang tenang disana yah. Semoga amal ibadah papa diterima oleh Allah Subhanahu wata’ala. Papa pergi setelah pulang umroh (cry) papa masih dlm keadaan suci, insya Allah.Semoga dimudahkan dan dilancarkan, serta ditempatkan ditempat yang lapang di sisi Allah,” tulis dia di akun Migme-nya. Ayan Anisa Rahma yang memiliki nama lengkap Ir. Adi Nurjaya Sastrawinata meninggal dunia pada pukul 09.15 WIB di RS Salamun Bandung. Meski sebelumnya almarhum bisa menyelesaikan ibadah umrah dengan lancar, namun sepulangnya ke Indonesia kondisinya sempat drop. #Cisilia Perwita S

ron Man sudah jelas menjadi aktor yang membantu Marvel Cinematic Universe untuk terbentuk. Dia sangat dicintai oleh penggemarnya, dan trilogi filmnya adalah mesin uang yang sangat besar. Selain Iron Man, Captain America juga menjadi karakter yang laris manis diperbincangkan. Memulai dengan terseok-seok dalam film Captain America: The First Avenger, film terakhirnya, Captain America: Civil War terbukti menjadi salah satu film Marvel yang paling sukses. Lantas, bagaimana dengan Thor? Hingga saat ini, film solo Thor sudah ada 3 yang terbaru adalah Thor: Ragnarok yang akan tayang pada 3 November. Film Thor terbilang cukup sukses dengan pendapatan dan review yang positif, namun sayangnya, film ini belum se-’wah’ Iron Man maupun Captain America. Maka dari itu, dalam Thor: Ragnarok, semuanya diubah oleh Marvel. Studio ini bahkan menyewa sutradara baru, Taika Waititi yang menulis naskah Moana untuk membidani film ini, menggantikan posisi Alan Taylor. Jika flashback, Thor: The Dark World (walaupun untung) bukanlah film yang cukup bagus. Bahkan sutradara Alan Taylor terlihat frustasi dengan penggarapan film ini, sehingga dia tak lagi menyutradarai film ketiganya. Melansir Kapanlagi, kabarnya, Chris Hemsworth selaku tokoh utama juga tak terlalu puas dengan kinerja Taylor. Namun dengan hadirnya Waititi, pemikiran Hemsworth

Chris Hemsworth

sedikit berubah. Hemsworth menginginkan film Thor selanjutnya mirip dengan Guardians Of The Galaxy garapan James Gunn. Dan dirinya pun mendapatkannya dalam Thor: Ragnarok, karena setting film ini seluruhnya berada diluar bumi seperti Guardians Of The Galaxy. Entertainment Weekly (EW) sendiri baru-baru ini mengeluarkan cover foto untuk edisi terbarunya. Yang unik, cover tersebut menampilkan Thor dengan penampilan baru yang lebih fresh, yaitu rambut yang lebih pendek dari sebelumnya. Tak sendirian, Thor pun diapit oleh 2 karakter wanita. Yang pertama adalah musuh bernama Hela yang diperankan oleh Cate Blanchett (Hela adalah penjahat utama wanita pertama dalam franchise ini) serta Valkyrie, kawan Thor yang diperankan oleh Tessa Thompson. Y a n g menarik, Thor terlihat tak memakai M j o l n i r, palu petir yang jadi ciri khasnya, melainkan memakai dua ped a n g . Mungkin kita a k a n mengetahuinya saat trailer perdananya rilis. #Cisilia Perwita S | Detik EW

Cantik Tak Selalu Dandan

D

efinisi cantik untuk sebagian orang, identik dengan penggunaan make up. Namun berbeda dengan Jessica Mila. Menurutnya, cantik bukan hanya soal riasan, tapi juga soal pilihan makanan yang dikonsumsi. “Saya percaya semua wanita itu cantik, tapi gimana caranya kita ngejaga cara makan kita,” kata Jessica Mila di Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (8/3). Menurut Jessica, konsumsi makanan sangat berpengaruh kepada kecantikan dan kesehatan wanita.Terlalu banyak

mengkonsumsi minyak dan gula, misalnya. Tentu akan membuat berbagai masalah kulit wajah datang menghampiri. Wanita keturunan Manado ini menegaskan, seorang wanita sebaiknya tak melulu memusingkan soal make up. Melainkan lebih selektif dalam memilih makanan. “Kalau kulit kering banyak jerawat, ternyata dihilangkan dengan kurangi konsumsi minyak. Betapa besarnya pengaruh apa yang kita konsumsi dengan kesehatan dan

Single Mentari

N

kapanlagi

Raisa Andriana

Cubitan Mesra

J

arang mengumbar kemesraan, akhirnya Raisa mengunggah satu video yang menyatakan hubungannya dengan Hamish Daud. Tepatnya 8 Maret 2017 kemarin Hamish merayakan ulang tahunnya yang ke-37 tahun. Pelantun Nostalgia ini memberi kejutan kepada Hamish berupa kue ulang tahun dan seperti sedang makan malam bersama. Hal itu terlihat dari unggahan dirinya di akun Instagram story pribadinya.”Happy birthday, my love,” begitu tulisan yang disampaikan kepada sang kekasih. Kembali lagi ke kejutan kedua pada malam hari yang diberikan Raisa. Ia memberikan cubitan mesra kepada Hamish.”Happy birthday. You’re not chubby enough,” ujarnya sambil mencubit pipi Hamish. #Detik

adia Vega tampak menunjukan keseriusannya untuk terjun ke dunia tarik suara. Terbukti, ia turut berpartisipasi dalam acara Rabu Spesial yang diadakan oleh label tempatnya bernaung, GP Records. Dalam acara tersebut, Nadia mempromosikan lagu berjudul Mentari. Lagu ini merupakan single pertamanya dalam mini album Ethreal miliknya. “Single ini ceritanya tentang gelap terangnya kehidupan. Intinya di mini album ini, melupakan masa-masa gelap dan berharap melihat ke depan,” ujarnya ditemui di Lotte Shopping Avenue, Jakarta Selatan, Rabu (8/3). Dalam menggarap video klip ‘Mentari’, Nadia pun tidak mau mainmain. Ia dibantu oleh Jorik Dozy sebagai visual artist dan film maker, Malay Prakash sebagai film maker, dan beberapa orang dari Lucas Film Singapore. “Jadi beberapa orang yang ngerjain Nadia Vega film Transformer juga ikut ngerjain video klip aku,” kapanlagi katanya lagi. #Detik

kecantikan kita. Kadang-kadang kita sering salah tangkap, harus pakai make up tebal padahal seharusnya fokus sama makanan yang masuk ke tubuh kita,” kata Jessica. #Tribunnews

Jessica Mila kapanlagi

Vakum 7 Tahun, Kembali Nyanyi Lagu Galau

N

afa Urbach kembali menunjukkan kemahirannya dalam bernyanyi. Sebelumnya Nafa sempat vakum selama tujuh tahun. “Empat tahun kemarin sempat rekaman single, tapi nggak sungguh-sungguh. Berati tujuh tahun kembali di dunia nyanyi. Aku pemotretan untuk single paling baru judulnya Melepaskanmu Kelemahanku,” cerita Nafa dijumpai saat melakukan pemotretan di Studio 17, Jalan Bangka 2, Jakarta Selatan, Kamis (9/3). Kembali menyanyi serius, perempuan berusia 36 tahun itu merasa sangat kagok. Menurutnya, suaranya kini jelek, hingga beberapa kali dirinya berdebat dengan sang adik, Alam Urbach yang menyarankannya untuk melakukan les vokal. “Kemarin-kemarin sempat berantem sama adik untuk les vokal. Dia bilang, jangan malu-maluin kalau show lipsync lagi,”

kata ibu satu anak itu sambil tertawa. Bernyanyi lagu galau usai menghadapi masalah rumah tangga, Nafa membantah lagu barunya tersebut menceritakan kisahnya dengan Zack Lee, “Iya aku juga bilang nanti dikait-dikaitin lagi sama itu, tapi aku tinggal nyanyi doang kok,” ujarnya. “ J a d i aku nggak ikut campur untuk segi lagu dan lirik. Cuma dia (Alam, pencipta lagu) yang bisa menyimpulkan sendiri. Jadi aku tinggal nyanyi,” pungkasnya. #Detik

Nafa Urbach kapanlagi


www.joglosemar.co

JUMAT, 10 MARET 2017

Ekonomi Bisnis

19

Coca Cola Targetkan Tanam 50.000 Pohon di Jateng SEMARANG—Coca-Cola Amatil Indonesia (CCAI) meluncurkan CocaCola Forest ketiga, bertempat di Semarang, Rabu (8/3). Coca-Cola Forest Semarang bertujuan untuk meningkatkan cadangan air jangka panjang, dengan cara menumbuhkan 50.000 bibit pohon per tahunnya, untuk ditanam di daerah tangkapan air sekitaran Jawa Tengah. Program yang sama juga telah dilakukan di Lampung dan Bandung. Program ini berkolaborasi dengan masyarakat dan pemerintah setempat. Peresmian dilakukan oleh oleh Group Managing Director Coca-Cola Amatil (CCA) Alison Watkins, President Director CCAI Kadir Gunduz, Dirjen Pengelolaan Sampah, Limbah dan Bahan Beracun Berbahaya (PSLB3), Tuti Hendrawati Mintarsih dan Bupati Semarang Mundjirin. “Dengan program ini akan memberikan dampak positif kepada masyarakat dalam hal konservasi air,” ujar Group Managing Director Coca-Cola Amatil (CCA) Alison Watkins. Ditambahkannya, pihaknya berupaya keras untuk bermitra dengan masyarakat serta pelaku bisnis. Coca-Cola Forest Semarang mendukung petani dan masyarakat setempat untuk terus memproduksi padi di lahan CCAI. “Petani dapat menanam pohon di area penanaman pohon dan pembibitan CCAI, belajar membuat kompos dari ampas produksi teh CCAI, beternak ikan di sawah atau yang dikenal juga dengan Minapadi di area persawahan CCAI, dan mendalami konsep reuse-reduce-recycle,” tambahnya. “Melalui Coca-Cola Forest yang ketiga ini, akan menggabungkan programprogram untuk memberdayakan masyarakat melalui empat modul pelatihan, sekaligus melestarikan lingkungan melalui penanaman pohon di area resapan air,” ujar Kadir Gunduz, President Director CCAI. Di Jawa Tengah, tambahnya, CCAI telah mendukung berbagai aktivitas masyarakat di sekitar pabrik dan fasilitas CCAI melalui bantuan pendidikan, donasi ratusan tempat sampah untuk membantu pengelolaan sampahpostconsumer, serta mempromosikan gaya hidup aktif dan sehat melalui kegiatan olahraga, termasuk program pelatihan sepakbola tahunan, Coke Kicks. #A Syahirul

Kementerian BUMN Siap Tutup 23 Pabrik Gula JAKARTA—Kementerian BUMN akan menutup secara bertahap sebanyak 23 pabrik gula di Pulau Jawa, dari 45 pabrik gula milik negara yang tidak produktif karena berusia tua dan tidak efisien. “Pada 2020 pabrik gula akan tersisa sebanyak 22 pabrik. Penutupan pabrik gula dilakukan dalam rangka penataan kembali pabrik gula yang diharapkan dapat meningkatkan produksi gula nasional,” kata Deputi Bidang Usaha Agro dan Farmasi Kementerian BUMN Wahyu Kuncoro, di Jakarta, Kamis (9/3). Menurut Wahyu, penutupan dilakukan pada pabrik yang produktivitasnya di bawah 2.000 ton tebu per hari (TCD). Ia menjelaskan, rencana penataan pabrik gula BUMN menjadi salah satu agenda prioritas Pemerintah dalam mewujudkan kemandirian ekonomi, karena gula memegang peranan penting dalam rantai pangan nasional. “Kondisi pabrik gula BUMN saat ini cukup memprihatinkan karena di bawah skala ekonomi. Dari 45 pabrik gula hanya 25 persen yang memiliki kapasitas produksi di atas 4.000 TCD, dan 78 persen pabrik gula di Jawa berusia di atas 100 tahun, sehingga sangat tidak kompetitif,” kata Wahyu. Selain itu, dari 45 pabrik gula terdapat 15 pabrik gula yang lokasinya berdekatan atau kurang dari 25 kilometer, padahal idealnya sekitar 100 kilometer. “Jarak antar pabrik gula yang terlalu dekat membuat pabrik berebut bahan baku tebu, sehingga memicu persaingan yang tidak sehat karena masing-masing menginginkan tebu yang sama dari sumber yang sama,” ujar Wahyu. Ia mencontohkan, saat ini terdapat empat pabrik gula di Pekalongan yaitu pabrik gula Sragi, Pangka, Sumber Harjo dan Jatibarang yang jaraknya berdekatan yang memiliki sumber tebu dari perkebunan di lokasi yang sama. Setelah ditinjau, ternyata dua di antaranya sama sekali tidak berproduksi, sehingga yang dipertahankan untuk ditata ulang adalah pabrik gula Pangka dan pabrik gula Baru yang kapasitasnya bisa ditingkatkan hingga 10.000 TCD. #Antara

Joglosemar | Maksum Nur Fauzan

MENDONGKRAK PERTUMBUHAN EKONOMI—Pekerja melakukan pembangunan KPR sejuta rumah di Wonorejo Karanganyar, Kamis (9/3). Pertumbuhan sektor perumahan sebesar 1% dinilai mampu mendongkrak produk domestik bruto (PDB) sebesar 9,5% selama lima tahun.

TKI di Malaysia dan Korsel akan Dapat BPJS Ketenagakerjaan JAKARTA—Guna memberi perlindungan maksimal kepada Tenaga Kerja Indonesia (TKI) yang bekerja di luar negeri, pemerintah tengah menggodok aturan agar pekerja migran Indonesia bisa dilindungi oleh Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan. Selama ini, masalah skema pemberian asuransi untuk TKI yang masih diserahkan kepada 3 konsorsium perusahaan asuransi swasta mencakup 13 perlindungan. Direktur Utama BPSJS Ketenagakerjaan, Agus Susanto, mengungkapkan saat ini ada 2 negara yang tengah dijajaki agar pelindungan sosial bagi TKI bisa diintegrasikan dengan lembaganya, yakni Malaysia dan Korea Selatan. “Saat ini baru Korea Selatan dan Malaysia yang sudah terbuka, tapi kedua negara ini percontohan. Baru kemudian akan kita kerja sama dengan penyelenggara jaminan sosial negara penampung TKI lainnya,” kata Agus di Hotel JW Marriot, Jakarta, Kamis (9/3). Menurut dia, sebagaimana halnya dengan risiko yang dijamin tenaga kerja yang bekerja di Indonesia, jaminan yang ditanggung oleh BPJS Ketenagakerjaan meliputi 4 jaminan antara lain jaminan hari tua, jaminan kesehatan, jaminan kecelakaan kerja, dan jaminan kematian. Sementara jika ada jaminan lainnya di luar 4 risiko yang ditanggung BPJS Ketenagakerjaan, maka akan dijamin oleh penyelenggara jaminan sosial di negara tempat TKI bekerja.

Iuran dan pengelolaan dananya pun akan dibicarakan lebih lanjut oleh BPJS Ketenagakerjaan. “Nanti akan dibicarakan dengan penyelenggara jaminan sosial di Malaysia dan Korea. Tapi kita juga masih menunggu payung hukumnya, karena kalau yang masih berlaku saat ini, jaminan sosial TKI masih dikelola oleh konsorsium asuransi swasta. Nah kebetulan kontrak dengan konsorsium dengan pemerintah akan berakhir Juli, jadi Juni kita harus sudah siap,” jelas Agus. Terkait regulasi yang mengatur jaminan sosial TKI ini, pemerintah dan DPR saat ini masih menggodok revisi UU Nomor 39 Tahun 2004 tentang Penempatan dan Perlindungan TKI di luar negeri. “Jadi payung hukum harus ada dulu, bisa revisi dari UU Nomor 39, atau dengan Permenaker (Peraturan Menteri Ketenagakerjaan). Aturan yang berlaku saat ini yakni Permenakertrans Nomor 7 Tahun 2010 yang mengatur asuransi TKI yang diserahkan kepada swasta dalam 3 konsorsium. Periode pertanggungannya yakni 5 bulan pra penempatan, 24 bulan program penempatan, dan 1 bulan purna penempatan dengan 13 jenis jaminan perlindungan. Sepanjang tahun 2015 lalu, 3 konsorsium tersebut mengelola dana asuransi dari 514.211 TKI dengan dana premi Rp 124 miliar, jumlah klaim Rp 29 miliar. Kontrak 3 konsorsium asuransi swasta ini akan berakhir pada 1 Juli 2017. #Detik

Kini, Univet Miliki Galeri Investasi

BEI Gencarkan Edukasi Pasar Modal pada Mahasiswa SUKOHARJO—Bursa Efek Indonesia (BEI) membangun galeri investasi di Kampus Fakultas Ekonomi Universitas Veteran Bangun Nusantara (Univet Bantara) Sukoharjo dengan tujuan menumbuhkan pengetahuan tentang pasar modal. “Kami sudah membuka 250 galeri di seluruh Indonesia dalam rangka literasi dan edukasi masyarakat. Kami membuka di kampus diharapkan kalau mahasiswa mengetahui tentang pasar modal maka bisa getuk tular untuk masyarakat luas lainnya,”ucap Direktur Keuangan PT BEI, Choiruddin Berlian seusai penandatanganan kerja sama Fakultas Ekonomi Universitas Veteran Bangun Nusantara (Univet Bantara) Sukoharjo dengan BEI dan MNC Securities di Gedung H Lantai 3 Univet Bantara Sukoharjo, Kamis (9/3). Memperkenalkan masyarakat tentang pasar modal diakui Berlian, sangat penting. Pasalnya ketika mereka memiliki pengetahuan tersebut, maka akan lebih terbuka untuk menjadi wiraswasta atau membuka lapangan kerja. Dampaknya, lapangan kerja terus bertambah dan perkembangan ekonomi pun terus meningkat. “Bila pengetahuan tentang pasar modal sudah diketahui masyarakat, maka cepat atau lambat dia akan berinvestasi di pasar modal. Yang penting animo masyarakat untuk mengetahui tentang pasar modal,”ujarnya. Sebagai pembelajaran kepada mahasiswa, Berlian

BRI Buka Cabang Tanpa Teller dan CS JAKARTA—PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) tengah fokus menggarap kantor cabang digital banking. Semua pelayanan dari informasi, setor tunai, sampai buka tabungan, semuanya bisa dilakukan melalui mesin dan aplikasi. Direktur Utama BRI, Asmawi Syam, mengungkapkan bank pelat merah itu sudah membuka 12 kantor cabang digital banking. Semua cabang tersebut tak lagi menyediakan petugas customer service dan teller alias dilayani oleh mesin. “Kalau di bank konvensional, kita datang ke bank mau tanya-tanya ke customer

service (CS), dengan digital banking tak perlu lagi. Bahkan satu mesin bisa melayani 3 orang sekaligus. Bahkan untuk membuka tabungan hanya perlu 3 menit,” kata Asmawi di Mal Kasablanca, Jakarta, Kamis (9/3). Layanan yang diberikan meliputi setoran tunai, pembukaan rekening tabungan, dan informasi produk BRI. Menurutnya, selain memang untuk menyasar nasabah usia muda, digital banking bisa jadi salah satu strategi perseroan melakukan efisiensi dari sisi tenaga kerja. Selain full branch layanan digital, bank berkode BBRI

itu juga sudah membuka 100 layanan digital banking di kantor cabang konvensional, sehingga bisa memberikan pilihan nasabah. Pihaknya menjamin, penggunaan mesin pengganti teller dan CS ini tidak mengurangi karyawan yang ada saat ini. “Jadi semua yang dikerjakan CS dan teller, bisa digantikan mesin ini. Tapi tetap ada orang yang bertugas di full branch sebagai asistensi saja. Total tahun ini kita targetkan sudah ada 25 full branch,” jelas Asmawi. Adapun investasi satu cabang digital banking itu Rp 1-2 miliar, tergantung mesinnya.#Detik

Joglosemar | Dynda Wahyu Wardhani

GALERI INVESTASI—Direktur Keuangan PT BEI, Choiruddin Berlian (dua kanan) didampingi Direktur PT MNC Securities, Susy Meilina (kanan) sedang meninjau galeri investasi di Kampus Fakultas Ekonomi Universitas Veteran Bangun Nusantara (Univet Bantara) Sukoharjo, Kamis (9/3)

Kami sudah membuka 250 galeri di seluruh Indonesia Choiruddin Berlian Direktur Keuangan PT BEI

mengaku pihaknya akan mengirim buku panduan untuk dapat dipelajari para mahasiswa. Selain itu mahasiswa juga akan didampingi oleh pihak MNC dan BEI dalam pengoperasian komputer yang berada di galeri. Sementara itu, Direktur PT MNC Securities, Susy Meilina mengatakan bursa efek dan pasar modal masih didominasi orang asing. Dia berharap keberadaan galeri di universitas mampu menumbuhkan keinginan orang Indonesia untuk pasar modal. “Produk keuangan itu tidak hanya perbankan dan asu-

ransi tetapi juga pasal modal. Walau kami akui pasar modal ini belum familier bagi orang Indonesia.” Menurutnya keuntungan yang diraih di pasar modal bisa mencapai 15,3 persen. “Kami ingin menghilangkan stigma negatif bahwa di pasar modal selalu merugi.” Jelasnya. Ketua Umum Yayasan Pembina Pendidikan Perguruan (YPPP) Veteran Sukoharjo, Bambang Margono mengapresiasi kerja sama peresmian Galeri Investasi tersebut. Ia menambahkan, saat ini di galeri baru tersebut ada beberapa komputer dan televisi untuk memantau perkembangan harga saham di berbagai perusahaan. “Diharapkan dengan galeri ini mahasiswa dapat memperbanyak pengetahuan mereka tentang pasar modal dan mengamalkannya ke masyarakat,”terangnya. #Dynda Wahyu Wardhani


Menu ezat

20

SOLO—Best Western Hotel & Resorts Indonesia menerjunkan seluruh cluster jaringan hotel Best Western di Indonesia untuk fokus memperluas pasar market ke wilayah Jawa Tengah. Corporate Director of Sales & Marketing Best Western Hotel & Resorts Indonesia, Andriana Hendrawati mengatakan Jawa Tengah memiliki pangsa pasar yang cukup bagus. “Kami melakukan strategi ekspansi (memperluas pasar-red) ke daerah yang berpotensi untuk mendukung eksistensi Best Western,� ungkapnya kepada wartawan dalam jumpa pers Intimate Day With Best Western di Best Western Premier Solo Baru, Kamis (9/3) siang. Untuk merealisasikan pasar di kawasan Jawa Tengah itu, seluruh cluster jaringan hotel Best Western mulai Jakarta, Jawa, Bali dan Sulawesi dilibatkan dari jajaran tim marketing hingga General Manager guna menjalin kemitraan di berbagai sektor. Mulai dari mitra bisnis, pemerintahan hingga biro travel. “Jadi tak hanya sekadar memberi instruksi, namun ikut bergerak memastikan program dapat sampai ke masyarakat langsung,�terangnya. Selain itu, secara intern, Best Western jaringan seluruh Indonesia menggelar Best Western Awesome Night di Best Western Premier Solo Baru, pada Kamis (9/3) malam. Kegiatan ini menjadi sarana mempererat silaturahmi kepada para Mitra bisnis dan media yang ada di Jawa Tengah. Sementara itu Agus Anom Suroto selaku Ketua Cluster GM dari Best Western Cluster Jawa mengatakan Best Western sendiri sangat aware terhadap pelayanan - pelayanan terbaik yang berhak dinikmati oleh para tamu. Sehingga hal tersebut juga menjadi salah satu cara untuk menjaga eksistensi hotel kelas dunia yang berpusat di Phoenix, Arizona ini. “Selain itu strategi pasar memang selalu menjadi prioritas, dengan varian event, fasilitas member card serta diskon spesial, dan lainnya menjadi salah satu cara,� jelasnya. Ditambahkan General Manager Best Western Premier Solo Baru, Oji Fahrurrazin walaupun Best Western merupakan hotel jaringan International namun tetap menampilkan wajah budaya Indonesia sendiri. “Sehingga kami juga ikut serta dalam menjual Indonesia melalui budaya yang kami bawa di masing-masing daerah, dan terbukti menjadi nilai jual tersendiri,� tutupnya. #Garudea Prabawati

JUMAT, 10 MARET 2017

Lezatnya Sop Gurami Bertabur Kemangi

P

enuh suasana yang asri dan nyaman bagi keluarga, Restoran Pringsewu Solo hadir untuk memberikan pelayanan lebih kepada masyarakat. Varian makanan sehat, lezat, dan harga terjangkau menjadi salah satu alasan yang membuat restoran ini tetap eksis di Solo. Restoran yang terletak di Jalan Adi Sucipto No. 137, Jajar laweyan, Solo ini sudah 11 tahun lamanya berkiprah. Andi Brahmatyo. P selaku Manager Restoran Pringsewu Solo mengatakan dari awal berdiri, Pringsewu selalu berupaya memberikan pelayanan terbaik bagi para tamu. “Karena sesuai dengan tagline kami, Win Customer for Life, di mana tamu adalah pemenang dan raja, sehingga harus dipuaskan dengan apa yang kita miliki di restoran ini,� jelasnya kepada Joglosemar, Kamis (9/3). Di Restoran ini, tamu dapat memilih varian makanan lezat dan bergizi dan tentu saja dengan harga yang terjangkau. Salah satu menu yang khas dimiliki Pringsewu yakni, Sop Ikan Gurami. Dengan porsinya yang besar dapat untuk 2-3 orang, hidangan ini dibanderol dengan harga Rp 35.000 saja. Sop ini tersaji dengan potongan ikan gurami, daun kemangi, serta tomat hijau. Benar saja ketika dimakan, ikan gurami yang dimasak dengan direbus tersebut, memiliki tekstur daging yang lembut. Tambahan kuah kaya rempah serta daun kemangi semakin memberikan aroma yang menggoda. Asin, gurih menyatu dalam seduhan kuahnya bahkan tak ada bau amis yang muncul. “Makanan ini cocok disantap di musim penghujan seperti sekarang, menyehatkan karena memasaknya dengan cara direbus, serta dapat dinikmati dengan keluarga atau rekan,� jelasnya. Selain itu ada juga nasi goreng aneka topping. Nasi goreng ini memang tidak seperti nasi goreng pada umumnya. Dengan topping pilihan seperti udang ataupun ayam yang dilumuri

Joglosemar | Maksum Nur Fauzan

Best Western Ekspansi Market Jawa Tengah

Jagad Kulinernya Wong Solo

www.joglosemar.co

santap 2 hingga 3 orang. Marketing Pringsewu, Tri Haryati menambahkan saat ini pasar restoran sedang menggarap banyak segmentasi. “Banyak penawaran paket menguntungkan yang dapat dinikmati oleh para tamu khususnya remaja,� jelasnya. Seperti paket travel, paket wedding, arisan, ulang tahun, dan meeting (MICE). Paket travel ditawarkan dengan harga mulai Rp 18.500 per orang sudah include makanan, minuman, serta fasilitas lainnya. “Paket ini sangat diminati para rombongan partai besar dengan transportasi bus,� katanya. Selain itu ada juga paket

Dengan porsinya yang besar dapat untuk 2-3 orang dengan saus rica atau saus rujak. “Bumbu khas Pringsewu, dan dicampur dengan telur ayam,� ujar Andi. Ya, ketika dicicippi nasi goreng ini sangat gurih dan pekat dengan rempah. Harganya hanya Rp 30.000 saja. Untuk sayuran pun juga ada yang spesial salah satunya Ca Kangkung Ayam. Hidangan ini tersaji di atas hotplate, dengan tekstur lembut serta saus maizena yang lumer di mulut dan taburan a y a m goreng di atasnya. Cukup merogoh kocek Rp 27.000 per porsi saja, menu ini dapat di-

ulang tahun anak- anak, dengan harga Rp 17.500 termasuk makanan serta minuman juga fasilitas lain dengan minimal 20 orang. Kemudian yang spesial ada paket wedding, dengan harga sangat murah sekali yakni Rp 5 juta untuk 100 orang. “Paket wedding ini sudah termasuk venue acara, makanan, minuman, dekorasi, sound system, dan konsepnya garden party,� ujarnya. Bagi para kalangan ibu, ada juga paket arisan dengan harga Rp 25.000 dengan minimal 20 pack. Lantas ada juga paket MICE, disediakan untuk para tamu yang akan meeting atau

gathering. “Paket mix ini dibanderol dengan harga Rp 50.000, include lunch serta coffee break, serta tempat acara. Juga lebih spesialnya lagi Pringsewu memberikan promo transaksi 40 orang gratis transaksi untuk sepuluh orang,� ujarnya. Dengan kapasitas 500 seat terdiri dari banyak pilihan tempat seperti taman sari room, MT room, inovasi room, serta Bengawan Hall. “Pada intinya kami hadir untuk memuaskan tamu dengan hidangan berkualitas, suasana restoran yang hangat cocok untuk keluarga, serta harga terjangkau,� ujarnya. #Garudea Prabawati

MANCING CERIA Bersama Keluarga di

Taman Satwa Taru Jurug Tiket Rp 75.000,Fasilitas : Lapak, Tiket Masuk TSTJ (Taman Satwa Taru Jurug)

Total Hadiah

Jutaan Rupiah

untuk 1 orang & Snack

Kategori Lomba

Tanggal 12 Maret 2017 Pukul : 09.00-13.00 WIB

Juara 1 : Uang Tunai Rp 2.500.000,-

ETALASE BISNIS

ACNE TREATMENT

J

erawat adalah permasalahna bagi setiap orang, baik pria maupun wanita, baik usia dewasa maupun remaja, yang jika tidak diatasi dengan baik dan tuntas maka akan semakin parah atau timbul lagi. Be hati tersedia perawatan untuk mengatasi jerawat, baik perawatan chemical peeling yang dilakukan di klinik kami maupun produk yang dipakai dirumah. Tersedia juga perawatan lainnya seperti facial chemical peeling whitening, mengatasi flek membandel. Bedah kosmetik seperti liposuction, bleparoplasty, keloid tanpa operasi, facelift tanpa operasi, filler, rhinoplasty, buang tahi lalat tanpa operasi, menghilangkan bintil-bintil di wajah dan masalah kesehatan seksual. Program lain body slimming, body whitening, penanganan rambut rontok dan kebotakan, pengencangan dan pembesaran payudara, mengatasi streatmark dan selulit,hair treatment. Be hati juga melayani vaksinasi cervarix untuk pencegahan kanker serviks. Ditangani oleh Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin & Team Profesional. Be-Hati Skin Clinic, Care & Esthetics,yang beralamat di Jl. Slamet Riyadi No. 390, Solo Jateng (0271) 725119. Buka jam 09.00-21.00, Minggu jam 09.0018.00. Be hati skin clinik juga bisa melayani konsultasi

via on line ke no WA 081325216244 pin BB 5BDEDCBE, website www.behatiskinclinic.com, IG behatiskinclinic.ig atau FB be hati skin clinic.

TERBERAT Contact Person Aji/ 085702526361 Nonot/ 082138123880

Juara 2 : Uang Tunai Rp 1.500.000,Juara 3 : Uang Tunai Rp 1.000.000,-

Bonus Liputan Bagi Pendaftar Komunitas (Minimal 10 Orang)

Juara Harapan 1,2 dan 3 Uang Tunai @ Rp 200.000 Dan Macam Macam Door Prize

Supported by

Memancing Ikan Lele


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.