E paper 11 juli 2017

Page 1

Info Pelanggan

0271-717141

 Rp 2.000

www.joglosemar.co

SELASA PAHING, 11 JULI 2017 @Joglosemarnews

ΝJoglosemarNews

@Joglosemarnews

harianjoglosemar@gmail.com

Tunggakan PDAM Rp 1,3 M, Kenaikan Memberatkan Perbandingan Tarif PDAM di Surakarta

SRAGEN—Di tengah keputusan menaikan tarif sebesar 20 persen, PDAM Tirtonegoro Sragen melansir beban tunggakan tagihan rekening di pelanggan

yang masih mencapai Rp 1,3 miliar hingga tengah tahun 2017 ini. Sementara, kalangan DPRD dan pelanggan sedikit menyayangkan kenaikan tarif

di tengah sulitnya ekonomi dan kenaikan beban hidup termasuk naiknya tarif dasar listrik (TDL) baru-baru ini.

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 5

PDAM Sragen: Rp 2.400/meter kubik

PDAM Solo: Rp 2.250/meter kubik

PDAM Klaten: Rp 1.650/meter kubik

PDAM Boyolali: Rp 4.800/meter kubik

PDAM Sukoharjo: Rp 2.100/meter kubik

PDAM Semarang: Rp 2.350/meter kubik

PDAM Wonogiri: Rp 2.900/meter kubik

PDAM Karanganyar: Rp 1.700/meter kubik

Peserta Aksi Mogok Taksi KOSTI

GELORA

WAHYU

SAKURA

BENGAWAN

MAHKOTA

Pukul 08.00-16.00 WIB

Hari Ini 500 Sopir Taksi Mogok SOLO—Sebanyak kurang lebih 500 sopir taksi dari enam perusahaan taksi di Kota Solo menggelar aksi demo menolak keberadaan taksi online, Selasa (11/7) hari ini. Semen-

tara itu, Walikota Surakarta, FX Hadi Rudyatmo berharap aksi ini tidak mengganggu pelayanan transportasi kepada masyarakat. “Tidak masalah mereka demo ke sini (Balaikota

Surakarta, red), yang namanya menyampaikan pendapat itu hak semua orang. Kita akan terima mereka,” terang Walikota Surakarta, FX Hadi Rudyatmo kepada wartawan, Senin (10/7).

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 5

Antara | R. Rekotomo

SIDANG LANJUTAN—Bupati Klaten nonaktif Sri Hartini menjalani sidang dengan agenda mendengarkan keterangan saksi di Pengadilan Tipikor Semarang, Senin (10/7).

Anak Bupati Klaten Ogah Bersaksi untuk Ibunya

JJumlah um mllah A Armada rm ma ada 8 00 k e dara aa an 800 kendaraan

SEMARANG—Andi Purnomo, anak Bupati Klaten nonaktif Sri Hartini menolak bersaksi di Pengadilan Tipikor Semarang untuk kasus pidana yang menjerat orangtuanya itu. Hal tersebut diungkapkan Andi

TAXI ONLINE

saat ditanya Hakim Ketua Antonius Widjantono tentang statusnya sebagai anak kandung terdakwa kasus suap jual beli jabatan Sri Hartini, Senin (10/7).

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 3

21 Orang Segera Ditetapkan Tersangka Pemilik Warkop Mesum Juga Diproses Hukum KARANGANYAR—Aksi perusakan dan penghancuran warung kopi (Warkop) mesum milik Pawiro Sukarno alias Hirno (73) di Dukuh Jatimulyo RT 1 RW XVIII, Kedungjeruk, Mojogedang, oleh ratusan warga di Sragen-Karanganyar Kamis (6/7) malam berbuntut panjang. Polres Karanganyar memastikan sudah memeriksa 21 orang

terkait aksi anarkis yang merobohkan Warkop itu dan mengisyaratkan segera menetapkan tersangka. Penegasan itu disampaikan Kapolres Karanganyar, AKBP Ade Safri Simanjuntak di sela-sela Upacara HUT Bhayangkara ke-71 di Mapolres, Senin (10/7).

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 5

Ammar Zoni

HALALBIHALAL PEMUDA SURAKARTA BERSAMA MEMBANGUN NEGERI

Didorong Ciptakan Ide Kreatif dan Manfaatkan Sarpras

M

Sering berinteraksi satu sama lain, pastinya ada kesalahan yang dilakukan. Semalam, puluhan Pemuda Solo dari berbagai organisasi kepemudaan berlebur saling bermaafan.

asih di suasana Lebaran, tepatnya di tengah bulan Syawal, kelompok pemuda Kota Surakarta kompak mengeratkan tali silaturahmi melalui acara Halal

Triawati Prihatsari Purwanto

SYAWALAN PEMUDA SURAKARTA—Suasana kegiatan Syawalan Pemuda Surakarta yang digelar di Rumah Dinas Wakil Walikota Surakarta, Senin (10/7) malam.

Bihalal Pemuda Kota Solo, Senin (10/7) malam di pendapa Rumah Dinas Wakil Walikota Surakarta. Dalam kegiatan bertema “Bersama Membangun Negeri” tersebut tidak kurang dari 25 kelompok organisasi kepemudaan berkumpul bercengkerama. Saling memaafkan dan saling diskusi tampak dilakukan oleh para pemuda peserta acara.

Tersandung Narkoba

A

mmar Zoni merupakan aktor yang juga atlet pencak silat. Pada ajang Festival Silat Internasional pada 23 Oktober 2016 lalu, ia meraih medali emas dan perunggu.

 Berlanjut

ke Hal 11 Kol 1

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 5

Joglosemar | Insan Dipo Ferdias

0877 3500 1497

Iki Lho!

Kirimkan Komentar Anda Terkait Berita di Halaman ini atau Informasi/Foto Penting di Sekitar Anda melalui Kanal WhatsApp – Telegram – SMS JOGLOSEMAR ini

Kostum Cosplay Kucing

L

agi-lagi kucing mampu menarik perhatian kala aksi lucunya mengenakan kostum cosplay terekam kamera. Dikutip dari boredpanda, yakni kucing bernama Snoopy yang dirias oleh pemiliknya memakai kostum tokoh kartun dan super hero. Snoopy sama sekali tidak merasa risih mengenakan kostum yang dibuat sang pemilik dari barang-barang bekas seperti kardus dan kain karton. Menggemaskan kan aksi Snoopy? #Yuhan Perdana.

boredpanda

PLN Cari Untung

hƩp://joglosemar.co/

“Ironis tarif tambah daya listrik,PLN dlm hal ini memberikan discount 50% untuk kenaikan daya 450VA ke 900VA,yg seharusnya Rp.441.842 cuma bayar Rp.210.825. Padahal teknisnya tambah daya dari 450VA ke 900 VA =ganƟ MCB 2A ke 4A,sedangkan MCB 4A harga pasaran Rp.50.000 sudah dpt bagus,dan selanjutnya tarifnya naik jadi non subsidi.Kenapa PLN cari untungnya besar banget ya?gimana YLKI?kenapa nggak graƟs aja/minimal seharga MCB” Supri gandhen +6281215006602

kapanlagi


SOLO

2

www.joglosemar.co

SELASA, 11 JULI 2017

DSKS Desak Pengungkapan Kasus Hermansyah SOLO—Kasus penyerangan terhadap Hermansyah mengundang keprihatinan Dewan Syariah Kota Surakarta (DSKS). Ketua Divisi Kelasykaran Dewan Syariah Kota Surakarta (DSKS), Abdul Rahiim Basyir menilai pembacokan tersebut merupakan tindakan terorisme. Penyerangan dilakukan untuk membungkam bahkan menghabisi nyawa Hermansyah. Ia menambahkan, korban merupakan saksi ahli IT pada kasus chat yang menjerat Habib Riziq. Oleh karena itu, kuat dugaan penyerangan yang dilakukan dalam rangka membungkam korban. “Tentu serangan itu memiliki tujuan yang jauh lebih besar dibandingkan dengan pembacokan biasa,” imbuhnua Menurutnya, jika polisi gagal mengungkap serangan tersebut, akan menjadi preseden buruk bagi kepolisian. Hal yang sama disampaikan Humas Lasykar Umat Islam Surakarta (LUIS), Endro Sudarsono. Menurutnya, jika polisi serius menangani kasus ini dalam. Waktu singkat pelaku dapat ditangkap. Terlebih di tempat kejadian perkara ada CCTV tol dan keterangan istri korban untuk mengidentifikasi pelaku. “Dari bukti yang ada polisi seharusnya untuk mencari pelaku sampai menangkap kemungkinan adanya aktor intelektual dibalik penyerangan itu,” ujar Endro “Tentu masyarakat menanti hasil penyelidikan polri yang dibuktikan dengan penangkap pelaku penyerangan. Jika tidak segera terungkap maka kepercayaan masyarakat terhadap Polri akan luntur,” pungkasnya. #Arief Setiyanto

30 Armada Feeder Baru Meluncur Tahun Ini BALAIKOTA—Dinas Perhubungan (Dishub) Surakarta terus melakukan peremajaan angkutan kota (angkot) lama dengan mengganti kendaraan pengumpan (feeder) Batik Solo Trans (BST). Tahun ini ada sekitar 30 armada feeder baru yang disiapkan untuk mengganti angkot yang berwarna kuning dan beroperasi di koridor yang telah disepakati “Ada 30 feeder yang kita siapkan untuk tahun. Ini dalam proses pembuatan, mungkin dua sampai tiga bulan sudah jadi,” ujar Kepala Dishub Surakarta, Hari Prihatno kepada wartawan, Senin (10/7). Dengan tambahan ini maka sudah ada 71 unit feeder dari jumlah angkot yang mencapai 260 unit angkot. Ke depan seluruh angkot yang ada akan diganti feeder hanya saja dilakukan secara bertahap tidak sekaligus mengingat keterbatasan anggaran yang ada. Nantinya setiap tahun akan diajukan untuk pengadaan feeder. “Tahun 2018 nanti kita ajukan sekitar 30 lebih unit tergantung anggaran yang ada,” katanya. Untuk rute feeder baru akan dibahas lebih lanjut dengan Koperasi Roda Sejati dan Koperasi Bersama Satu Tujuan selaku operator feeder. Hari mengklaim mendapat tanggapan positif masyarakat sejak peluncuran feeder April lalu. “Jadi ini tidak hanya sekedar mengganti saja dan harus ada pelayanan yang beda. Selama ini kan masyarakat harus menunggu lama dan banyak yang ngetem, apalagi feeder ada fasilitas AC,” sambungnya. Moda transportasi ini di desain sebagai feeder bagi bus BST koridor 1 hingga koridor 7. Peluncuran feeder sejalan dengan kebijakan Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi meminta angkot dilengkapi AC pada 2018. Aturan tersebut tertuang dalam Peraturan Menteri Perhubungan (Permenhub) Nomor 29 Tahun 2015 tentang Standar Pelayanan Minimal Angkutan Orang dengan Kendaraan Bermotor Umum dalam Trayek. Ada aturan yang harus dipatuhi sopir feeder d. Sopir harus berpakaian sopan dan rapi, tidak merokok di dalam armada, tidak diperkenankan mengangkut penumpang di luar kapasitas kursi, tidak ada penumpang ngandul di pintu. “Itu sudah ada regulasinya dan sudah sepakati bersama saat rapat beberapa waktu lagi,” pungkas Walikota Surakarta, FX Hadi Rudyatmo.

Joglosemar | Kurniawan Arie Wibowo

JALAN RUSAK—Warga melintas di dekat jalan yang rusak di jembatan depan Pasar Gede, Surakarta, Senin (10/7). Jalan rusak tersebut dapat membahayakan warga yang mlintas jika tidak segera diperbaiki.

Serapan BKMKS 33,8 Persen KARANGASEM—Kinerja Dinas Kesehatan Kota (DKK) Surakarta disorot atas serapan program Bantuan Kesehatan Masyarakat Kota Solo (BKMKS) yang baru terealisasi 33,8 persen di triwulan kedua 2017. Prosentase tersebut mencatatkan sebanyak 17.000 warga Kota Solo sudah terkaver BKMKS. Kendati demikian, jumlah tersebut masih jauh dari target yaitu sebanyak 27.000 warga tahun 2017 ini. Sekretaris DKK Surakarta, Purwani mengapresiasi positif realisasi program BKMKS tersebut di mana masyarakat tidak mampu benarbenar sehat. “Masyarakat tidak mampu sehat sehingga yang menggunakan layanan ini sedikit. Alo-

Dari jumlah anggaran terserap Rp 3,033 miliar tersebut baru Rp 800 juta di antaranya yang dicairkan sebagai klaim BKMKS kasi dana BKMKS pada APBD tahun anggaran 2017 sendiri sebesar Rp 13,049 miliar. Namun hingga Juni 2017 baru terserap Rp 3,033 miliar atau 23,24 persen dari segi keuangan dan 33,88 persen dari segi fisik,” urainya dalam rapat kerja Komisi IV DPRD Kota Surakarta dengan DKK Surakarta,

SYARAT MENDAPATKAN LAYANAN BPMKS Berdomisili minimal tiga tahun di Kota Solo dengan dibuktikan surat keterangan domisili dari RT, RW, kelurahan Membawa fotokopi KTP/akta lahir bagi yang belum wajib KTP yang dilegalisasi Membawa fotokopi kartu keluarga (KK) yang dilegalisasi Membawa foto ukuran 2 x 3 satu lembar Membawa surat keterangan tidak mampu Sumber: wawancara | awa

Senin (10/7). Purwani menambahkan, dari jumlah anggaran terserap Rp 3,033 miliar tersebut baru Rp 800 juta di antaranya yang dicairkan sebagai klaim BKMKS. “Sisa anggaran untuk mengurusi integrasi dengan Kartu Indonesia Sehat (KIS). Jadi Rp 800 juta yang dicairkan untuk klaim BKMKS. Sampai saat ini kami masih berharap masyarakat kurang mampu bisa menggunakan layanan

Pengiriman Uang dan Paket Jateng Siap Berangkatkan Lewat Pos Melonjak 30.225 Calon Haji SOLO—Pengiriman wesel pos atau pengiriman uang luar negeri Kantor Pos Besar Solo meningkat 10 persen dibandingkan hari biasa saat masa Lebaran. Pengiriman uang yang masuk ke Surakarta sebagian besar berasal dari luar negeri seperti Arab Saudi serta Hongkong. Wakil Kepala Kantor Pos Besar Solo, Adi Widjayanto, mengatakan, ada beberapa pekerja dari Surakarta yang merantau menjadi tenaga kerja ke luar negeri. Hal ini pun menjadikan pengiriman uang meningkat sekitar 10 persen dibandingkan bulan biasa. “Untuk pengiriman uang sampai saat ini sebagian besar berasal dari Arab Saudi, selain itu ada pula dari Hongkong dan Amerika,” ucapnya saat ditemui di kantornya, Senin (10/7). Untuk pengiriman uang ke luar negeri mengalami penurunan karena saat Lebaran banyak dari negara lain yang melakukan pengiriman ke Indonesia. Selain itu pengiriman paket barang pun juga meningkat. Adi mengatakan sampai de-

ngan saat ini pengiriman naik 30 sampai 40 persen. “Adanya tren online shop membuat pengiriman paket barang Juga menjadi ramai,” tuturnya. Per hari ada kenaikan, jika biasanya 500 kantong sekarang menjadi 700 sampai 800 kantong. Hal tersebut pun juga mempengaruhi bagi kapasitas kendaraan. Bagi yang menuju Semarang serta Yogyakarta dengan kapasitas 4 ton selalu penuh. Begitu juga dengan yang menuju Jakarta yang berkapasitas 9 ton. “Kami juga selalu berusaha tidak terjadi penumpukan barang. Apabila ada barang yang belum terkirim kami gunakan program pengiriman ekstra. Didukung juga dengan layanan kantor Pos yang dibuka 24 jam. Tidak sedikit juga yang memanfaatkan layanan tersebut dan datang ke kantor pos pukul 1 dini hari atau 3 dini hari,” tukasnya. Pengiriman pun menyebar dari Sabang sampai Merauke. Adi mengatakan persentasenya 30 persen dari luar Jawa dan 70 persen dari Jawa.

Kuota Solo Bertambah 27 Persen B A L A I K O TA — J u m l a h calon jamaah haji asal Jawa Tengah (Jateng) yang akan berangkat pada tahun ini mencapai 30.225 orang. Jumlah tersebut mengalami peningkatan setelah adanya pengembalian kuota dan penambahan 10.000 orang untuk jamaah calon haji asal Indonesia. Sebelumnya Jateng akan memberangkatkan sekitar 25.000 orang tapi ada pengembalian kuota sehingga bertambah menjadi 29.600 orang. Sementara penambahan kuota haji juga menyumbang penambahan kuota hingga total yang akan diberangkatkan tahun ini menjadi 30.225 orang. “Calon jamaah haji Jateng itu yang berangkat mencapai 30.225 orang. Ini mengalami peningkatan,” terang Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Jawa Tengah, Farhani kepada wartawan di sela-sela pem-

Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Setda Kota Solo, Siti Anggraeni Purwanti mengatakan jumlah dibagi menjadi tiga kloter, yakni kloter 36, kloter 84 dan kloter 85. Untuk kloter 36 akan berangkat 7 Agustus dengan jumlah calon jamaah 360 orang. Kemudian kloter 84 berangkat 21 Agustus dengan jumlah 198 orang dan kloter 85 berangkat 22 Agustus dengan jumlah 58 calon jamaah haji. Dari jumlah tersebut calon jamaah termuda usia yakni 26 tahun dan usia paling tua 88 tahun. “Jamaah haji asal Solo mulai berangkat 7 Agustus nanti. Masing-masing kloter nanti akan didampingi Tim Pemandu Haji Daerah (TPHD) dan Petugas Kesehatan Haji Daerah (TKHD),” paparnya. #Ari Welianto

MEMBUTUHKAN SEGERA OPERATOR MESIN • Pria, usia maksimal 35 tahun • Pendidikan minimal SMA sederajat, diutamakan lulusan Gra¿ka • Berpengalaman di

0877 3500 1497 Kirimkan Komentar Anda Terkait Berita di Halaman ini atau Informasi/Foto Penting di Sekitar Anda melalui Kanal WhatsApp – Telegram – SMS JOGLOSEMAR ini

Info Iklan

082 138 226 229

bukaan dan pembekalan manasik haji bagi calon haji Kota Solo di Pendapi Gede kompleks Balaikota Surakarta, Senin (10/7). Tambahan kuota haji 10.000 orang untuk Indonesia dibagi dibagi kepada sekitar 34 daerah secara proporsional. Jadi masing-masing provinsi dihitung kebutuhan tiap tahunnya dan Jateng mendapatkan sekitar 882 jamaah. “Jadi tambahan calon jamaah haji Jateng itu sekitar 882 orang dan dibagi merata untuk daerah-daerah,” ungkapnya. Dengan adannya pengembalian dan penambahan kuota berdampak pada jumlah calon jamaah haji asal Solo, yakni bertambah 168 orang. Tahun lalu Kota Solo memberangkatkan 458 orang sedangkan tahun ini menjadi 619 orang.

#Garudea Prabawati

#Ari Welianto

Untuk kemudahan pemasangan iklan di Harian JOGLOSEMAR, silahkah hubungi nomor berikut melalui sms/telepon.

BKMKS dengan baik,” imbuhnya. Menanggapi hal itu, Anggota Komisi IV DPRD Surakarta, Reny Widyawati menyampaikan masih adanya keluhan dari masyarakat yang merasa kesulitan mengakses layanan kesehatan gratis di Puskesmas. “Kami berharap syarat untuk layanan berobat gratis bisa dipermudah sehingga mereka bisa dengan mudah memperolehnya. Salah satu yang

menjadi keluhan adalah syarat harus memiliki surat keterangan domisili. Karena bisa jadi warga pindah tempat tinggal yang tidak jauh dari rumahnya semula,” tukasnya. Sementara itu, Pemkot Surakarta saat ini tengah menggodok revisi Peraturan Walikota (Perwali) No 25 A Tahun 2016 tentang layanan kesehatan gratis di Puskesmas. Sebelumnya, dalam aturan ini mensyaratkan adanya surat keterangan domisili di Kota Solo. Nantinya, warga yang sudah memiliki kartu BKMKS tak perlu melampirkan surat domisili. Seperti diketahui, layanan BKMKS bersifat membantu warga tidak mampu atau rentan miskin. #Triawati Prihatsari Purwanto

Joglosemar | Insan Dipo Ferdias

POS INDONESIA—Petugas tengah beraktifitas di Kantor Pos Indonesia cabang Surakarta, Senin (10/7).

bidangnya • Mampu mengoperasikan mesin packaging • Penempatan Klaten

Kirim lamaran lengkap ke : CV PUTRA NUGRAHA Jl. Merapi Raya No. 17 RT 6 RW 9 Mojosongo, Jebres, Surakarta 57127 Atau ke hrd@putranugraha.com


SOLO

www.joglosemar.co

3

SELASA, 11 JULI 2017

Bakar Sampah Sembarangan Terancam Denda Rp 500 Juta BANJARSARI—Warga yang sering membakar sampah sembarangan harus berhati-hati. Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Surakarta bakal mengambil tindakan tegas bagi warga yang tertangkap tangan membakar sampah sembarangan. Kepala Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Surakarta, Gatot Sutanto, menuturkan potensi kebakaran di Kota Solo terbilang tinggi. Penyebab kebakaran cukup beragam. Kebakaran didominasi korsleting listrik, akibat meninggalkan kompor yang masih menyala serta pembakaran sampah secara sembarangan. “Sanksi membakar sampah sembarangan sangat berat. Kalau didasarkan dalam Peraturan Daerah (Perda) Nomor 3 Tahun 2010 tentang Pengelolaan Sampah, warga yang kedapatan membakar sampah sembarangan dapat dijatuhi denda Rp 500juta,” ujarnya Hingga saat ini, pihaknya gencar melakukan sosialisasi terkait Perda yang telah ditetapkan tersebut. Jangan sampai, akibat ulah segelintir orang mengakibatkan warga lain menanggungnya Menurut Gatot, membakar sampah telah menjadi kebiasaan masyarakat untuk mengatasi persoalan sampah di lingkungan. Namun demikian tidak jarang aspek keselamatan diabaikan. Terkadang warga tidak memastikan sampah yang dibakar habis hingga api padam. Gatot menuturkan, pada Minggu (9/7) kemarin terjadi kebakaran di sebuah lahan kosong di kawasan Solo Utara. Gatot mengatakan ada warga yang tidak bertanggung jawab membakar sampah di ladang kosong tersebut. “Beruntung, jaraknya masih jauh dari tempat tinggal. Tapi, kejadian itu sempat membuat warga kaget,” ujar Gatot. Setidaknya hingga pertengahan tahun 2017 ini Damkar Kota Surakarta telah menangani 40 kasus kebakaran. Sebanyak 24 kasus terjadi di Solo, sedang 16 kasus terjadi di luar Kota Solo. #Arief Setiyanto

Dewan Dukung Aksi Damai Ratusan Sopir Taksi KARANGASEM—Kalangan dewan mengimbau masyarakat untuk menggunakan transportasi umum legal. Hal itu terkait dengan adanya taksi online dan rencana aksi damai sopir taksi yang akan digelar Selasa (11/7) ini. Ketua Komisi III DPRD Surakarta, Honda Hendarto memberikan apresiasi sendiri terhadap rencana para pengusaha taksi yang akan melakukan aksi damai menolak keberadaan taksi uber tersebut. Menurutnya, aksi tersebut merupakan bagian dari menyampaikan pendapat yang mana hal itu sah-sah saja dilakukan. “Menyampaikan pendapat itu sah sesuai Undang-undang. Ya kita apresiasi supaya aksi tersebut tidak mengganggu kepentingan umum. Dalam hal ini, pemerintah selalu welcome untuk menerima. Dan tentunya hal itu memperjuangkan aspirasi mereka sesuai koridor hukum yang berlaku,” paparnya, Senin (10/7). Menanggapi respons pemerintah yang dinilai lamban menangani kondisi tersebut, Honda mengatakan tidak ada yang terlambat. “Pemerintah kotapun sudah mengirimkan suratnya ke Pemprov. Maka untuk imbauan kepada masyarakat, mestinya bisa mengerti mana yang legal dan mana yang ilegal. Sebaiknya gunakan transportasi umum yang legal saja. Kemudian bagi pengelola taksi online, sebaiknya ya menaati hukum yang berlaku,” imbuhnya. Hal senada disampaikan Wakil Ketua Komisi III DPRD Surakarta, Sugeng Riyanto. Dikatakan Sugeng, upaya yang dilakukan para pengusaha taksi tersebut tidak menjadi masalah jika dilakukan secara damai. “Yang menjadi masalah kalau aksinya anarkistis. Lakukan semua upaya sesuai prosedural, jangan bertindak sendiri-sendiri. Biarkan upaya penertiban menjadi domain pemerintah atau pihak yang berwenang,” tandasnya. Namun demikian, Sugeng juga mengingatkan saat ini terdapat dinamika perubahan perilaku konsumen di mana konsumen memiliki tiga kecenderungan yakni akses mudah, harga murah, serta kenyamanan terjamin. “Dan bagi pengelola taksi online sebaiknya ikuti regulasi. Di siai lain, Pemkot dan Pemprov juga harus bergerak cepat mengakomodasi keberadaan angkutan khusus ini.,” pungkasnya. #Triawati Prihatsari Purwanto

0877 3500 1497 Kirimkan Komentar Anda Terkait Berita di Halaman ini atau Informasi/Foto Penting di Sekitar Anda melalui Kanal WhatsApp – Telegram – SMS JOGLOSEMAR ini

Joglosemar | Kurniawan Arie Wibowo

TEMPAT SAMPAH TAK TERAWAT—Pengendara sepeda melintas di dekat tempat sampah yang tidak terawat di kawasan Ngarsopuro, Surakarta, Senin (10/7). Sejumlah tempat sampah di kawasan tersebut rusak dan tidak terawat.

Perencanaan PLTSa Putri Cempo Disorot KARANGASEM—Kalangan DPRD Surakarta mempertanyakan komitmen Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Surakarta dalam membangun Pembangkit Listrik Tenaga Sampah (PLTSa) Putri Cempo. Pasalnya, sampai saat ini pihak dewan tidak tahu menahu terkait progres persiapan dan pengelolaannya. Menurut Wakil Ketua Komisi II DPRD Surakarta, Supriyanto, sampai saat ini tidak ada koordinasi antara DLH Surakarta dengan legislatif terkait pelaksanaan pembangunan PLTSa tersebut. “Padahal kerja sama sudah berjalan beberapa waktu, namun pemberitahuan ke DPRD juga sama sekali tidak dilakukan. Disamping itu dari segi persiapan pun, hingga kini DLH terkesan tidak matang. Kami belum mendapat kejelasan terkait dengan kerja sama yang akan dijajaki Pemkot dengan PT Citra Metro Plasma Power sebagai pihak ketiga seperti apa,” tuturnya dalam rapat evaluasi kinerja OPD dengan DLH, Senin (10/7). Dikatakan Supri, pihaknya

Sampai saat ini tidak ada koordinasi antara DLH Surakarta dengan legislatif terkait pelaksanaan pembangunan PLTSa. belum menerima penjabaran tentang memorandum of understanding (MoU) antara Pemkot Surakarta dengan PT Citra Metro Plasma Power. Padahal saat ini MoU sudah ditandatangani kedua belah pihak. ”Memang saat ini pelaksanaan persiapan untuk PLTS sudah dilaksanakan oleh DLH. Meski ada beberapa tahapan yang dilewati, namun kami tidak mempersoalkan hal tersebut. Yang terpenting dalam kerja sama dengan pihak ketiga kedepannya harus ada kejelasan,” ujarnya. Diakui Supri, seharusnya semua langkah yang diambil DLH terkait dengan pelaksanaan PLTS aPutri Cempo dilakukan atas dasar peraturan perundangundangan yang ada. Namun se-

lama ini yang dilakukan DLH terkesan bias. Maka hal itu berpotensi membahayakan secara regulasi di kemudian harinya. Ketua Komisi II DPRD Surakarta, YF Sukasno berharap kedua pihak dapat menjabarkan detaildetail kerja sama yang ada. Sementara itu, Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Surakarta, Hasta Gunawan menguraikan sampai saat ini tahapan yang dilakukan DLH untuk mempersiapkan PLTSa Putri Cempo masih terus dilakukan Pemkot. “Masih dalam tahap perencanaan termasuk di dalamnya analisis dampak lingkungan (amdal), Upaya Pengelolaan Lingkungan Hidup dan Upaya Pemantauan Lingkungan Hidup (ULP-UKL), pembersihan lapangan, dan pemindahan sampah. Untuk pembersihan lapangannnya, kami perkirakan lahan sebesar 1,5 hektare rencananya akan kami bersihkan dari sampah. Untuk jumlah sampahnya yang akan kami pindahkan yakni mencapai 110 ribu ton. Pekan ini rencananya sudah mulai pembersihan,” tegasnya. #Triawati Prihatsari Purwanto

Karangasem Wakil Solo di Lomba Cipta Menu Ikan Jateng JEBRES—Dinas Pertanian, Ketahanan Pangan dan Perikanan (DPKPP) Kota Surakarta menggelar lomba cipta menu ikan. Lomba ini diikuti 14 kelompok PKK dari lima kecamatan di Surakarta. Lilik, Kabid Tanaman Pangan Holtikultur dan Perkebunan DPKPP Kota Surakarta mengatakan, lomba cipta menu ikan sengaja digelar dalam rangka promosi atas hasil produksi pertanian/ perikanan unggulan daerah. Meskipun demikian diakui pihaknya tingkat konsumsi ikan masyarakat Kota Solo terbilang rendah. “Konsumsi ikan masyarakat Solo rendah, karena memang kita bukan penghasil ikan dan jauh dari pesisir pantai,” ujarnya Setidaknya, gelaran lomba tingkat kota itu menjadi filter untuk menyaring juara yang akan mewakili Kota Solo ke tingkat provinsi pada Sabtu pekan ini. Hasilnya perwakilan PKK Kelurahan Karangasem keluar sebagai juara. “Yang dinilai adalah kreativitas, higienis. Penyajian dan nilai gizi. Sebab nilai gizi ini sangat penting, “ imbuhnya Sementara itu Cumala Nur Dewi Saptanti (56) dan Natalia kartina (56) perwakilan PKK

Joglosemar | Arief Setiyanto

LOMBA CIPTA MENU IKAN—Salah satu dewan juri mencicipi masakan ikan dalam Lomba Cipta Menu Ikan, Senin (10/7). Kelurahan Karangansem mengaku tak menyangka akan memenangi lomba tersebut. Pasalnya persiapan untuk membuat tiga menu yang disajikan cukup singkat, hanya dua hari. Dalam lomba tersebut Cuma-

la dan Natalia menyajikan menu utama patin masak tofu daun kedondong, sedang untuk menu balita berupa steak patin jamur lada hitam, dan menu kudapan berupa patin rambutan kriyuk. #Arief Setiyanto

Joglosemar | Kurniawan Arie Wibowo

PENGALIHAN ARUS—Petugas dari Dinas Perhubungan Kota Surakarta mengatur arus lalu lintas di jalan S Parman, Surakarta, Senin (10/7). Dengan ditutupnya jalan S. Parman karena adanya proyek perbaikan jalan, warga yang akan ke utara maupun selatan dihimbau untuk menggunakan jalan terdekat.

Industry InovaƟon Award 2017

54 IKM Solo Akan Beradu Kreativitas BALIKOTA—Dinas Tenaga Kerja dan Industri (Disnakerperin) Surakarta akan menyelenggarakan Industry Inovation Award 2017, Rabu (12/7) di The Sunan Hotel Surakarta. Acara yang kali pertama ini sebagai ajang kompetisi antara industri kecil menengah (IKM) dalam meningkatkan citra produk yang kompetitif dan berkualitas. Kepala Dinas Disnakerperin Agus Sutrisno, mengatakan setidaknya terdapat 54 IKM di Solo yang saat ini sudah menjadi mitra binaan Disnakerperin. Mereka semua akan ikut menjadi peserta dalam kompetisi ini. “Dan setelah kami adakan seleksi administrasi serta tinjauan ke lapangan, tim penilai memutuskan untuk menyaring kembali menjadi 15 IKM,” terangnya saat jumpa pers di ruang Setda Pemkot Surakarta, Senin (10/7). Nantinya kategori yang dilombakan yakni originalitas produk, marketing, manajemen usaha, kreativitas produk, dampak lingkungan, dan tokoh pelopor. Agus mengatakan tidak hanya sampai pada acara penghargaan saja, nantinya para pelaku IKM bisa

mendapatkan kemudahan untuk mengembangkan produknya. “Di Solo sendiri terdapat sekitar 8.000 perorangan dan badan yang berpotensi IKM, dan setelah dilakukan validasi terdapat sekitar 3.000 yang masuk kategori IKM, dan dari 3.000 tersebut baru 830 IKM yang berizin resmi dan memiliki akses perbankan,” terangnya. Sementara itu Kepala Seksi (Kasi) Sertifikasi Produktivitas dan Perkembangan Usaha Disnakerperin, Hening Widyastuti menambahkan potensi IKM di Surakarta sangat besar. Sektornya pun beragam. “Sesuai data terdapat 490 industri kreatif yang ada di Surakarta ini, namun lagilagi memang legalitas yang masih sangat minim dimiliki, padahal hal tersebut sangat penting,” tuturnya. Namun lanjut Ning, sudah menjadi tugas dinas untuk membantu para industri kreatif ini terus bertumbuh sehingga dapat secara langsung menjadi IKM yang seutuhnya. Keberadaan IKM tersebut nantinya diharapkan menjadi pendorong pertumbuhan Usaha Kecil Menengah (UKM) Surakarta. #Garudea Prabawati


4

SRAGEN

KARANGANYAR

BOYOLALI

www.joglosemar.co

SELASA, 11 JULI 2017

Belasan DPRD WO, Pembahasan APBD Cacat Hukum SRAGEN—Tak hanya pembahasan proyek DAK dengan DPU, kisruh juga merembet ke rapat pembahasan perhitungan APBD 2016 antara Banggar DPRD dan eksekutif, Senin (10/7). Kecewa dengan sikap pimpinan, belasan anggota Banggar memilih walk out (WO) dan meninggalkan arena sidang. Agenda rapat yang sedianya untuk pembekalan pembahasan di tingkat komisi-komisi itu dipimpin oleh Ketua DPRD Bambang Samekto. Rapat dimulai setelah pembahasan pertama dengan DPU dan eksekutif yang berakhir tanpa putusan. Awalnya rapat diikuti hampir semua anggota Banggar hingga sejumlah 20-an orang. Namun begitu jeda rehat dan akan dilanjutkan kembali, belasan anggota Banggar mendadak menghilang dan tidak kembali. Meski demikian, pimpinan sidang tetap melanjutkan dan menandatangani rapat itu. Keputusan pimpinan itu mengundang kecaman dari anggota Banggar dan fraksi. Mereka menilai tak seharusnya ada penandatanganan putusan lantaran dari DPRD hanya ada lima orang dan secara hitungan tidak memenuhi kuorum. “Jadi tadi (kemarin) sebenarnya tidak kuorum karena banyak anggota yang keluar dan tidak kembali. Makanya kalau tetap dilanjutkan dengan pembahasan di komisi besok (hari ini), kami menilai pembahasan besok sudah cacat hukum. Karena belum ada pembekalan ke komisi,” ujar anggota Fraksi APD, Inggus Subaryoto. Senada, Wakil Ketua DPRD dari FPG, Bambang Widjo Purwanto menilai, rapat memang tidak kuorum dan mestinya tidak bisa dilanjutkan. Ia memandang rapat pembahasan APBD itu tidak bisa dijadikan satu agenda dengan pemanggilan DPU, karena topiknya sudah berbeda. Sementara, Ketua Fraksi PKB, Faturrahman juga membenarkan adanya aksi WO seusai rehat dari anggota Banggar yang diduga kecewa dengan sikap pimpinan sidang yang mendadak menutup rapat pertama tanpa ada putusan dan kejelasan dari DPU. Terpisah, Ketua DPRD Bambang Samekto dan Wakil Ketua Hariyanto menilai rapat tetap sah karena sudah ditandatangani oleh semua unsur pimpinan. Ia menyampaikan pembahasan tetap berlanjut lantaran dikejar target dari gubernur bahwa akhir 31 Juli pembahasan perhitungan APBD 2016 harus sudah selesai. # Wardoyo

5.592 KK Masih BAB Sembarangan KARANGANYAR—Dinas Kesehatan Karanganyar melansir sebanyak 5.592 kepala keluarga (KK) masih buang air besar (BAB) sembarangan. Hal itu dikarenakan ribuan KK itu diketahui belum memiliki fasilitas jamban di rumah mereka. Sekretaris Dinas Kesehatan Karanganyar Fatkul Munir mengungkapkan, berdasarkan pendataan terakhir pada 31 Mei 2017, jumlah warga yang masih BAB sembarangan hingga 22 Mei 2016 sebanyak 10.305 keluarga. Terjadi penurunan jumlah keluarga yang BAB sembarangan hingga 31 Mei 2017. Terkait hal itu, sejumlah tim tingkat kabupaten dan kecamatan saat ini telah digerakkan untuk mempercepat program untuk mengikis perilaku BAB sembarangan tersebut. Fatkul mengungkapkan, prioritas penanganan BAB sembarangan bukan pembangunan fisik, tetapi perubahan perilaku. “Target kami nol BAB sembarangan hingga November,” katanya, Senin (10/7). Dinas Kesehatan menangani BAB sembarangan dengan membagi sejumlah wilayah menjadi tiga kelompok. Pembagian kelompok berdasarkan kesadaran masyarakat dan jumlah keluarga yang masih BAB sembarangan. Kelompok 1 adalah Kecamatan Jaten, Jenawi, Kerjo, Colomadu, dan Gondangrejo. Kelompok 2 adalah Ngargoyoso, Matesih, Jatiyoso, dan Kebakkramat. Prioritas pekerjaan tim kabupaten maupun kecamatan adalah akses warga. Guna menuntaskan program jambanisasi, Pemkab memiliki dana Rp 9 miliar hingga November. Fatkul menyampaikan, Pemkab mendapat bantuan corporate social responsibility (CSR) dari Bank Jateng Rp 1,5 miliar. Bupati Karanganyar Juliyatmono berharap seluruh pihak harus ikut beratensi mempercepat persoalan itu agar lekas selesai. Ia memberikan contoh kebijakan alokasi penggunaan dana desa untuk penanganan program stop BAB sembarangan. # Wardoyo

DAERAH

Rumah Mantan Caleg Dieksekusi, Termohon Melawan SRAGEN—Eksekusi lahan dan bangunan milik mantan Caleg DPRD Sragen dari Hanura, Eka Yulianti (35) di Desa Krikilan, Kecamatan Masaran, Senin (10/7), berlangsung memanas. Eksekusi buntut dari kasus utang piutang itu diwarnai pemboikotan dari pihak termohon. Eksekusi dilangsungkan pukul 10.00 WIB dengan terlebih dahulu dilakukan sosialisasi di balai desa setempat. Eksekusi rumah dan tanah seluas 336 meter persegi itu dikawal ketat oleh personel kepolisian dan Satpol PP. Informasi yang dihimpun di lapangan, eksekusi dilakukan atas dasar penetapan Kepala Pengadilan Negeri (PN) Sragen Kelas IA tanggal 14 Juni 2017 nomor 1/Pdt/eks.Pengos./ PN.Srg. yang diterbitkan PN Sragen atas permohonan Suranto, selaku pemohon. Di hadapan pemohon maupun termohon dan pihak terkait, juru sita PN Sragen Maryoto dengan membacakan surat keputusan itu. Selanjutnya eksekusi dilakukan pada pukul 11.00 WIB dengan dilakukan pengosongan rumah oleh tim juru sita dan dibantu oleh pasukan dari Dalmas Polres Sragen serta Polsek Masaran. Personel langsung mengangkat barang di dalam rumah yang sementara dikon-

Joglosemar | Wardoyo

PASANG PEMBATAS—Tim eksekusi dan warga memasang seng pembatas di rumah milik mantan Caleg Hanura, Eka Yulianti yang menjadi objek eksekusi kasus sengketa utang piutang, Senin (10/7). trak oleh perempuan bernama Tari asal Solo, namun kemarin tidak ada di lokasi. “Semua perabot kemudian dipindah ke sebelah rumah milik Supardi di Dukuh Pandak, Desa Krikilan, Masaran. Semua

Akses masuk baik pintu ataupun jendela di tutup menggunakan seng dengan tujuan agar memisahkan antara rumah induk dengan rumah yang di eksekusi,” ungkap Kapolsek Masaran AKP Mujiono.

Tanpa Putusan, Proyek Miliaran Terancam Ketua DPRD langsung mengambil alih pimpinan sidang dan menutup rapat hingga membuat anggota Banggar tersentak. paket proyek akan diumumkan kemarin dan yakin hingga batas akhir 21 Juli serapan anggaran bisa memenuhi 70 persen dari 30 persen dana DAK yang sudah ditransfer. Namun jawaban itu langsung disambut pertanyaan lainnya yang salah satunya menyangsikan penyerapan bisa 70 persen, sedangkan dari pengumuman hingga penerbitan SPK masih butuh waktu. Melihat Marija menjadi bulan-bulanan, Ketua DPRD Bambang Samekto langsung mengambil alih pimpinan sidang dan menutup rapat hingga membuat anggota Banggar tersentak. “Belum sampai ada petunjuk, saran, pendapat atau keputusan, rapat Banggar tentang ke-

ini (kemarin) dan seterusnya kami akan melakukan perlawanan. Karena tidak hadirnya yang menempati rumah ini sehingga merupakan keputusan sepihak dan kami keberatan,” tukasnya. # Wardoyo

Panen Demplot NPK Kujang 2017

Rapat Pemanggilan DPU Memanas

SRAGEN—Rapat Badan Anggaran (Banggar) DPRD dengan eksekutif dan jajaran Dinas Pekerjaan Umum (DPU) terkait polemik nasib lima proyek dari dana alokasi khusus (DAK) pusat di DPRD, Senin (10/7), berlangsung memanas. Insiden pertentangan pimpinan DPRD dan penutupan tanpa putusan membuat pembahasan pun berakhir dengan menyisakan kekecewaan. Rapat kemarin dihadiri langsung oleh Bupati Kusdinar Untung Yuni Sukowati, Sekda Tatag Prabawanto, dan Kepala DPU Marija. Rapat dimulai pukul 11.00 WIB dan semula dipimpin Wakil Ketua DPRD, Bambang Widjo Purwanto. Baru dibuka, Marija langsung dicecar pertanyaan terkait sejauh mana kesiapan dan progres lelang lima proyek DAK senilai Rp 21,9 miliar yang kini di ujung tanduk, karena serapan masih 0 persen itu. Mendapat pertanyaan itu, Bupati menjawab siap bertanggung jawab dan optimistis bisa sesuai skedul. Begitu pula Marija, juga mengklaim semua

Sementara, eksekusi itu disayangkan oleh suami termohon, Dendy. Ia menyampaikan, pihaknya akan mengadakan perlawanan pasca penetapan lelang dan eksekusi yang menurutnya tidak sah. “Mulai hari

giatan di DPU tahu-tahu sudah ditutup,” ujar anggota Banggar, Inggus Subaryoto. Ketua Fraksi PKB, Faturrahman juga tak habis pikir dengan sikap ketua DPRD yang mendadak menghentikan di tengah banyaknya pertanyaan anggota yang belum terjawab oleh DPU. Padahal Banggar perlu mendapat gambaran secara jelas perihal nasib lima proyek DAK yang tinggal 10 hari harus mengejar serapan 70 persen. “Kalau yang empat proyek di bawah Rp 5 miliar mungkin masih normatif bisa dikejar, tapi yang satu proyek di atas Rp 5 miliar kemungkinan sulit dan terancam nggak bisa dikerjakan. Tapi belum ada putusan sudah dipotong oleh pimpinan. Jelas kami kecewa,” tuturnya. Sementara, Bambang Samekto beralasan jika terus dibiarkan berlarut-larut dicecar pertanyaan yang sama, maka dikhawatirkan justru akan menghambat DPU untuk bisa bekerja mengejar tenggat waktu 10 hari, agar terhindar dari sanksi pusat. # Wardoyo

Petani Jangan Terjebak Pupuk Murah Tapi Abal-abal SRAGEN—Kelompok Tani Dewi Sri IX, Dukuh Kedungrejo, Desa Sidodadi, Kecamatan Masaran hari ini, Selasa (11/7), menggelar kegiatan “Panen Demplot Pupuk NPK Kujang 2017” di dukuh setempat. Kegiatan itu bakal dihadiri oleh seluruh gabungan kelompok tani (gapoktan) di Sragen dan sejumlah dinas terkait, seperti Dinas Pertanian dan Dinas Ketahanan Pangan. Menurut Distributor NPK Kujang di Sragen yang juga Direktur CV Mutiara Bumi, Hesti Yuliastanti, kegiatan tersebut berangkat dari sebuah keprihatinan hasil panen yang merosot karena hama wereng yang mengganas. Selain itu, juga karena adanya tuntutan kemandirian pangan khususnya di eks Karesidenan Surakarta. “Makanya lahan percontohan menjadi solusi yang efektif bagi petani guna mendapatkan pilihan yang terbaik. Pupuk harus berkualitas. NPK Kujang adalah salah satu produk BUMN yang teruji, namun lebih mantap lagi jika dilakukan uji lapang (demplot). Ini untuk mencegah petani terjebak pupuk murah tetapi kualitasnya abal-abal. Maka harus terus disosialisasikan,” ungkap

Hesti dalam rilis yang diterima Joglosemar, Senin (10/7). Menurutnya, untuk mendapatkan panen yang melimpah tidak bisa lepas dari penggunaan pupuk yang berkualitas. Pemberian pupuk NPK Kujang 30-6-8 dari waktu ke waktu sudah menunjukkan prestasi yang berkualitas. Sehingga kehadiran NPK Kujang menjadi solusi tepat bagi petani untuk meningkatkan hasil pertanian. “Salah satu kehebatan pupuk NPK Kujang 30-6-8 adalah mampu mencegah kehilangan unsur hara dan memperbaiki struktur tanah. Kemudian juga mampu meningkatkan daya serap air, sehingga terjaga ketersediaannya. NPK Kujang ini juga cocok untuk segala tanah, karena membuatnya semakin gembur dan subur,” jelas Hesti. Sementara itu, Ketua Pelaksana Panen Demplot Pupuk NPK Kujang 2017, Yanto Bandung, kegiatan panen demplot ini menjadi parameter hasil tanaman dengan pupuk NPK Kujang. Saat uji lapangan di sejumlah tempat hasilnya sangat memuaskan. Produktivitas padi meningkat dengan hasil rata-rata 8,6 sampai 8,8 ton per hektare. # Widi Purwanto

Gaji Ke-13 Tak Jelas

Ratusan Tenaga Kontrak RSUD Ancam Demo SRAGEN—Ratusan tenaga kontrak di RSUD dr Soehadi Prijonegoro Sragen resah menyusul belum adanya kejelasan terkait pembayaran gaji ke-13 untuk mereka di tahun 2017 ini. Sebagian karyawan bahkan sudah merencanakan aksi demo, lantaran mendengar kabar bahwa gaji ke13 untuk tenaga kontrak sudah diterima sejak beberapa tahun terakhir bakal distop. Keresahan itu terungkap ke-

tika sejumlah tenaga kontrak itu mengungkapkan curhatnya kepada wartawan, Senin (10/7). Ratusan tenaga kontrak itu ada yang sudah bekerja hingga belasan tahun dan tersebar di semua bagian, mulai dari perawat, keberasihan, sekuriti, cleaning service, dan lain-lain. Salah satu tenaga kontrak berinisial AG menuturkan, saat ini para tenaga kontrak di RSUD memang resah lantaran belum ada

kejelasan mengenai pembayaran gaji ke-13 tahun ini. Padahal, sebelumnya hampir setiap tahun karyawan kontrak selalu mendapat gaji ke-13 layaknya gaji ke-13 PNS yang dibayarkan di awal Juli. “Sampai hari ini (kemarin) nggak ada kejelasan. Malah kabar terakhir yang sampai ke kami, bahwa tahun ini nggak akan ada gaji ke-13 lagi untuk tenaga kontrak. Siapa yang nggak resah,” paparnya. Menurut AG, kabar

penghentian gaji ke-13 itu sudah menyebar di kalangan tenaga kontrak dalam beberapa hari terakhir. Keresahan makin menjadi lantaran hingga kini juga belum ada pemberitahuan dan kepastian mengenai alokasi pembayaran gaji tambahan tersebut dari pihak pimpinan. Tenaga kontrak lainnya, SY menambahkan, besaran gaji -13 yang selama ini diterima tenaga kontrak juga sama dengan PNS, yakni satu kali gaji.

Meski tak seberapa, keberadaan gaji tambahan itu dinilai sangat membantu dan ditunggu para tenaga kontrak. Terkait keresahan itu, Wakil Direktur Umum RSUD Sragen, Udayanti Proborini menyampaikan, agar tenaga kontrak tak perlu resah. Pasalnya, saat ini gaji ke-13 masih dalam proses diperjuangkan. Namun untuk tahun ini, kemungkinan tidak ada istilah gaji-13, namun anggarannya di kepegawaian. # Wardoyo

HUT Bhayangkara, Warga Diminta Tak Takut KARANGANYAR—Kapolres Karanganyar memerintahkan kepada seluruh anggotanya untuk melakukan tindakan tegas dan terukur terhadap pelaku teror yang coba-coba melakukan aksinya di Bumi Intanpari. Warga juga diminta tak takut lagi lantaran kepolisian akan memberikan perlindungan kepada masyarakat dari berbagai aksi kejahatan maupun teror. Penegasan itu disampai-

kan Kapolres AKBP Ade Safri Simanjuntak seusai memimpin upacara peringatan HUT ke-71 Bhayangkara di Mapolres setempat, Senin (10/7). Menurut Kapolres, aksi teror yang saat ini dilakukan cukup membahayakan masyarakat dan anggota Polri yang sedang bertugas. Karenanya, ia menginstruksikan pelaku aksi teror langsung ditembak di tempat tanpa ada tembakan peringatan.

Sebagai bentuk antisipasi, mulai pukul 21.00 WIB pintu utama Polres dan seluruh Polsek akan ditutup dengan menggunakan barikade kawat berduri. Hal ini untuk mengantisipasi aksi teror yang dilakukan oleh pihakpihak yang tidak bertanggung jawab. “Kami mohon maaf, jelang tengah malam pintu utama kami tutup. Hal ini untuk mengantisipasi aksi kejahatan dan teror. Pelayanan

tetap kami lakukan,” terang Kapolres. Di sisi lain, perayaan HUT Bhayangkara kemarin berlangsung meriah. Selain hiburan dan kue kejutan, peringatan juga diwarnai dengan perayaan keberhasilan Polres memboyong lima penghargaan dari Polda dan Polri. Di antaranya keberhasilan mengungkap kasus kekerasan Mapala Unisi UII Yogyakarta, pembobolan mesin ATM, ju-

ara 1 lomba desa teraman dan poskamling Jateng, Satgas Mafia Pangan Polres Karanganyar, dan juara umum dan kontingen terbaik lomba Saka Bhayangkara tingkat Polda Jateng tahun 2017. Kapolres menyampaikan, ada 41 anggota menerima penghargaan atas keberhasilan tersebut. Prestasi itu juga menorehkan sejarah sebagai Polres peraih penghargaan terbanyak sePolda Jateng. # Wardoyo

Joglosemar | Wardoyo

BERI SELAMAT—Bupati Karanganyar Juliyatmono didamping Kapolres Karanganyar AKP Ade Safri Simanjuntak (tengah) saat memberikan ucapan selamat dan penghargaan kepada personel Polres yang berprestasi di peringatan HUT ke-71 Bhayangkara, Senin (10/7).


DAERAH

SUKOHARJO

www.joglosemar.co

WONOGIRI

5

KLATEN

SELASA, 11 JULI 2017

Mayat Misterius di Pinggir Sungai SUKOHARJO—Warga Dusun Pondok, Desa Bakalan, Kecamatan Polokarto, Sukoharjo, digemparkan dengan penemuan sesosok mayat, Minggu (9/7) sore. Tidak ditemukan identitas apapun pada tubuh korban. Ada dugaan korban merupakan gelandangan, serta mengidap gangguan kejiwaan. Korban sebelumnya kerap terlihat berkeliaran di sekitar lokasi. Informasi yang diperoleh Joglosemar, kondisi mayat sudah membusuk. Diduga korban sudah meninggal lebih dari satu hari. Posisi mayat tergeletak di bawah tebing sungai. Kali pertama mayat ditemukan warga sekitar yang berjalan menelusuri sungai dari sawah. Warga tersebut mencium bau busuk menyengat. Setelah ditelusuri, ternyata bau berasal dari jasad pria misterius tersebut. Penemuan itu langsung disampaikan ke warga lainnya. Sebagian melaporkan ke Polsek Polokarto. Kapolres Sukoharjo AKBP Iwan Saktiadi melalui Kapolsek Polokarto, AKP Banuari, Senin (10/7), berujar, setelah mendapatkan laporan, segera meluncur ke lokasi. “Setelah itu kami berkoordinasi dengan tim SAR untuk mengevakuasi mayat. Pasalnya, mayat berada di bawah tebing sungai,” katanya. Setelah terevakuasi, mayat langsung dikirim ke Rumah Sakit dokter Moewardi Solo. #Aris Arianto

ALIH FUNGSI TROTOAR—Sejumlah sepeda motor pengunjung sebuah Toserba yang belum lama ini buka di Jl Slamet Riyadi, Sukoharjo, tampak diparkir di trotoar dan taman jalan, Minggu (10/7).Trotoar yang seharusnya menjadi jalur pedestrian ini beralih fungsi jadi lahan parkir.

WONOGIRI—Setelah tenggelam dan dicari selama beberapa hari, Makmum (37) warga Dusun Karangturi RT 1 RW X Desa Dalangan, Kecamatan Tawangsari, Sukoharjo, ditemukan tewas mengapung di aliran Sungai Bengawan Solo, Senin (10/7). Lokasi penemuan jasad korban tepatnya di Dusun Keblokan RT 5 RW IX, Desa Sendangijo, Kecamatan Selogiri, sekitar pukul 08.10 WIB. Jasad pria yang berprofesi sebagai tukang potong rambut itu ditemukan sekitar dua kilometer dari lokasi kejadian di Dam Colo. Tepatnya sekitar 100 meter timur jembatan perbatasan Wonogiri dan Sukoharjo. Komandan SAR Wonogiri, Kompol (purn) Warseno mengatakan pascakejadian Sabtu (8/7) malam, anggota SAR dikerahkan melakukan pencarian di seputaran dam dengan dibantu pihak kepolisian dan warga sekitar. Bahkan, pada Minggu (9/7) pihaknya meminta pengelola Dam Colo untuk membuka seluruh pintu air. Dengan harapan tubuh warga Sukoharjo yang tenggelam tersebut cepat ditemukan. Namun demikian upaya tersebut belum membuahkan hasil. “Pencarian juga menggunakan jaring yang dipasang di tiap-tiap pintu air, tapi tidak berfungsi. Ada kemungkinan jasad korban ini sudah hanyut sejak Sabtu malam atau pascakejadian,” kata dia. Dia mengatakan, selama dua hari anggota tim SAR masih terus melakukan upaya pencarian. Pada Senin pagi saat tim berupaya menyisir aliran sungai Bengawan Solo, tubuh tukang potong rambut ini sudah mengapung dengan sendirinya. Saat dievakuasi, tubuh korban sudah kaku bahkan sebagian badanya sudah melepuh. Jenazah langsung dievakuasi dan dibawa ke Rumah Sakit PKU Muhammadiyah, Nambangan, Selogiri. Korban sebelumnya memancing di Dam Colo, Sabtu (8/7). Namun dia kemudian terpeleset jatuh ke aliran air dan menghilang. #Aris Arianto JADWAL PERJALANAN KA Per 1 April 2017 KERETA API

JURUSAN

Prameks Prameks Prameks Prameks Prameks Prameks Prameks Prameks Prameks Prameks Prameks Prameks Prameks Prameks Prameks Prameks Prameks Prameks Prameks Prameks

Jogja-Solo Kutoarjo-Jogja-Solo Kutoarjo-Jogja-Solo Jogja-Solo Jogja-Solo Jogja-Solo Jogja-Solo Jogja-Solo Kutoarjo-Jogja-Solo Kutoarjo-Jogja-Solo Solo-Jogja-Kutoarjo Solo-Jogja Solo-Jogja Solo-Jogja Solo-Jogja-Kutoarjo Solo-Jogja Solo-Jogja Solo-Jogja-Kutoarjo Solo-Jogja Solo-Jogja

BERANGKAT 05.30 06.06 08.35 09.05 10.45 12.30 14.40 16.05 15.50 18.50 05.10 07.20 09.10 10.40 12.15 13.05 14.00 16.10 18.00 18.40

Kalijaga Kalijaga

Solo-Semarang Semarang-Solo

05.20 09.00

Batara Kresna Batara Kresna Batara Kresna Batara Kresna

Solo-Wonogiri Wonogiri-Solo Solo-Wonogiri Wonogiri-Solo

04.00 06.00 08.00 10.00

Sidomukti Sidomukti

Solo-Jogja Jogja-Solo

10.00 11.45

Joglokerto Joglokerto

Solo-Jogja-Purwokerto Purwokerto-Jogja-Solo

06.00 10.45

Argo Lawu

Solo-Jakarta

08.00

Argo Dwipangga

Solo-Jakarta

20.00

Lodaya Pagi Lodaya Pagi Lodaya Malam Lodaya Malam

Solo-Bandung Bandung-Solo Solo-Bandung Bandung-Solo

07.00 07.20 19.10 18.55

Senja Utama Solo Senja Utama Solo

Solo-Jakarta Jakarta-Solo

17.30 22.00

Malioboro Eks Pagi Malioboro Eks Pagi Malioboro Eks Malam Malioboro Eks Malam

Malang-Jogja Jogja-Malang Malang-Jogja Jogja-Malang

08.20 07.45 20.10 20.45

Info Iklan Untuk kemudahan pemasangan iklan di Harian JOGLOSEMAR, silahkah hubungi nomor berikut melalui sms/telepon.

Empat Program Kemendes Tak Mutlak WONOGIRI—Empat program unggulan yang diajukan oleh Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes DPDTT) untuk memperoleh tambahan dana desa sebesar Rp 800 juta, tidak mutlak dilaksanakan. Terlebih karakteristik dan potensi setiap desa pun tak sama. Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Wonogiri, Semedi Budi Wibowo, Senin (10/7) berujar persyaratan yang diutarakan Kemendes PDTT itu tidak mutlak dilakukan. Menurut dia, tidak semua persyaratan itu wajib, pun jikalau dilakukan harus dipersiapkan ekstra matang. Contohnya, membentuk Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) perlu dipersiapkan sungguh-sungguh. Jangan sampai bikin BUMDes hanya untuk mengejar tambahan dana desa. Pendapat itu sudah dia sam-

Setiap program hanya bisa dilakukan secara bertahap agar tidak membebani anggaran. paikan kepada Mendes DPDTT usai mengunjungi Wonogiri, baru-baru ini. Demikian juga dengan program pembuatan embung. Menurutnya, beberapa desa terutama di wilayah perkotaan akan kesulitan mewujudkannya. Sebab, di desa-desa tersebut sudah terdapat waduk atau bendungan. Membuat sarana olahraga juga tidak mudah. “Apalagi kalau harus membeli tanahnya dulu,” sebut dia. Setiap poin persyaratan itu membutuhkan anggaran yang besar. Agar anggarannya bisa dialokasikan untuk tahun depan, harus ada pembahasan Anggaran Pendapatan dan Be-

lanja Desa (APBDes). Menurut dia, setiap program hanya bisa dilakukan secara bertahap agar tidak membebani anggaran. Adapun persyaratan yang dibuat oleh Kemendes menurutnya lebih merupakan upaya mendorong agar desa terpicu untuk meningkatkan potensinya. Mendes DPDTT, Eko Putro Sandjojo dalam kunjungannya ke Wonogiri, akhir pekan lalu menjanjikan tambahan dana desa sebesar Rp 800 juta per desa di tahun 2018 mendatang. Syaratnya, pemerintah desa harus melaksanakan empat program unggulan yang diinstruksikan Kemendes PDTT. Empat program tersebut adalah menerapkan Program Unggulan Kawasan Pedesaan (Prukades), pembuatan embung, membentuk Badan Usaha Milik Desa (BUMDes), dan membangun sarana olah raga desa. #Aris Arianto

TEMPE KEDELAI— Warga Desa Purwosari, Kecamatan Wonogiri memasukkan kedelai ke dalam plastik untuk dijadikan tempe, belum lama ini. Desa Purwosari merupakan salah satu sentra penghasil tempe kedelai di Wonogiri. Joglosemar I Aris Arianto

Remaja Ajak Pelajar Ngamar di Hotel Melati WONOGIRI—HR (17), terpaksa harus berurusan dengan petugas kepolisian. Pasalnya, dia diduga telah melakukan perbuatan asusila dengan seorang pelajar, sebut saja Bunga (15). Dari pengakuan HR maupun Bunga, aksi bejat itu dilakukan di sebuah kamar hotel melati di Desa Sendang, Kecamatan Wonogiri, Minggu (9/7) pukul 02.00 WIB. “Kami telah menerima laporan dugaan perkara tindak pidana persetubuhan anak di bawah umur. Baik pelaku maupun korban masih berstatus pelajar,” ungkap Kapolres Wonogiri AKBP Muhammad Tora melalui Kasatreskrim AKP Muhamad Kariri, Senin (10/7). Awal kejadian, beber Kasatreskrim, Sabtu (8/7) sekitar pukul 20.00 WIB, korban pamit keluar rumah untuk acara arisan karang taruna. Tapi

hingga larut malam ternyata warga Desa Mlokomanis Etan, Kecamatan Ngadirojo ini tidak pulang ke rumah. Lantaran khawatir, kakak korban mencarinya di rumah teman-temannya, namun tidak ditemukan, kemudian pelapor mencari korban di alun-alun Wonogiri. Dia mendapat informasi bahwa sepeda motor milik korban dititipkan ke pos Satpol PP yang ada di Rumdin Bupati Wonogiri. “Korban akhirnya pada Minggu (9/7) pagi hari pulang ke rumah hanya jalan kaki,” kata dia. Mengetahui hal itu, korban pun langsung mendapat cecaran pertanyaan dari sang kakak. Hingga akhirnya korban mengaku dibawa pelaku menginap di Hotel Sendang Asri di Desa Sendang, Kecamatan Wonogiri. Bahkan, di malam nahas itu, korban

mengaku dipaksa berhubungan badan layaknya suami istri. Awalnya korban menolak, lantaran terus dibujuk rayu oleh pelaku akhirnya perbuatan asusila itupun terjadi. “Lantaran tidak terima dengan kejadian tersebut, keluarga korban melaporkan ke SPKT Polres Wonogiri untuk penyidikan lebih lanjut,” jelas dia. Kasatreskrim menambahkan, pascamenerima laporan, pihaknya kemudian melakukan pemanggilan dan pemeriksaan terhadap korban maupun pelaku. Pelaku ditangkap di rumahnya tanpa perlawanan. Selain itu, polisi juga berhasil menyita sejumlah barang bukti. Di antaranya pakaian korban dan dua buah handphone. Saat ini, perkara ditangani oleh Unit PPA Polres Wonogiri dan proses penyidikan masih terus berlanjut. #Aris Arianto

Bulog Dorong Pembentukan Mitra BUMDes

Potong Rantai Distribusi Sejahterakan Masyarakat WONOGIRI—Direktur Badan Urusan Logistik (Bulog), Imam Subowo, mendorong terbentuknya PT Mitra BUMDes hingga tingkatan desa. Hal tersebut sebagai langkah strategis dalam memotong rantai distribusi barang kebutuhan pokok masyarakat. Dengan terputusnya rantai distribusi, harga beli barang bisa ditekan. Selain itu, bisa menyingkat waktu yang dibutuhkan untuk mengirimkan barang. Muaranya, bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Imam Subowo yang juga Komisaris Utama PT Mitra BUMDes Nusantara, itu mengatakan, umumnya produsen barang menginginkan harga yang sangat tinggi, sebaliknya konsumen ingin harga yang terendah. Tapi pada kenyataannya harga jual rendah namun ketika membeli mahal. “Agar harga bisa terpenuhi sesuai harapan, adalah dengan cara memotong mata rantai distribusi,” kata Imam, akhir pekan lalu. Dia menjelaskan, barang yang dihasilkan petani atau peternak, dan lainnya, selalu produsen, harus segera ditampung oleh perusahaan berbadan hukum kuat. Selanjutnya perusahaan tersebut segera menyalurkannya kembali ke masyarakat. “Jadi distribusi barang tidak lagi melalui distributor, agen, sub agen, pengecer, warung, dan sebagainya. Ini jelas memotong ongkos sangat banyak. Waktu pengiriman barang juga pasti lebih singkat,” jelas dia. Saat ini, ujar dia pemerintah pusat telah mem-

g

Jasad Ditemukan di Bengawan Solo

lo

Dua Hari Tenggelam

082 138 226 229

Joglosemar | Amrih Rahayu

Bu

Imam Subowo Komisaris Utama PT Mitra BUMDes Nusantara bentuk PT Mitra BUMDes Nusantara. Perusahaan itu segera melebarkan jaringan dengan membentuk PT Mitra BUMDes Provinsi, berlanjut ke kabupaten/kota. “Rencananya nanti juga dibentuk perusahaan hingga tingkat desa,” sebut dia. Secara bertahap, seluruh kegiatan produsen misalnya petani akan dibeli oleh Mitra BUMDes. Secara bersamaan Mitra BUMDes juga menjual produk yang dibutuhkan masyarakat seperti pupuk dan semen. “Harapan kami terkait pertanian, ada perjanjian antara petani dengan Mitra BUMDes untuk lebih memudahkan petani dalam mendapatkan hasil produksi. Kami harap daerah mendorong terbentuknya perusahaan ini,” beber dia. Bupati Wonogiri Joko Sutopo memaparkan, dari 251 desa, 65 di antaranya telah membentuk BUMDesa dengan penetapan Peraturan Desa (Perdes). Juga telah terbentuk BUMDes Bersama bernama Lenggar Bujo Giri di Kecamatan Girimarto. #Aris Arianto

Joglosemar I Aris Arianto

SEJAHTERAKAN MASYARAKAT—Pengunjung memilih tas produksi UMKM Desa Wonogiri yang dipamerkan di Pendapa Rumah Dinas Bupati Wonogiri, baru-baru ini.


6

STIE Surakarta Kirim 2 Mahasiswa ke Malaysia SOLO—STIE Surakarta mengirimkan dua mahasiswa terbaiknya hasil seleksi program Student Exchange ke Malaysia. Program ini diadakan oleh Asosiasi Perguruan Tinggi Swasta Indonesia (Aptisi) se-Surakarta. Materi seleksi yang dilakukan di internal kampus di antaranya kemampuan berbahasa Inggris, komunikasi presentasi, kemampuan bakat seni dan olahraga, serta interpersonal. Menurut Ketua Bidang Akademik STIE Surakarta, Andri Nurtantiono ada sekitar 15 mahasiswa yang mendaftar untuk program tersebut, dan berhasil lolos seleksi ada dua mahasiswa terbaik. “Kami memutuskan meloloskan Intan Prawesti dan Desi Fitri karena mereka berdua representasi dari kampus kami yang muda dan kreatif,” katanya Senin (10/7). Andri yang merupakan Dosen Marketing sekaligus pemilik bisnis Kue-Q menambahkan bahwa kedua mahasiswa yang dikirim ke Malaysia tersebut memiliki bakat dan bisnis juga. Intan yang merupakan mahasiswa Akuntansi 2015 ini, juga merupakan atlet panah dan berbisnis sewa alat panah di Prambanan bersama ibunya. Begitu pula Desi, mahasiswa Manajemen 2016 ini sejak kecil dilatih bisnis orang tuanya yang seorang pengusaha mebel. Desi kini bisnis fashion dengan membuka onlineshop. Ketua STIE Surakarta, Dr Sunarto Isstianto menyatakan bahwa kampusnya selalu membuat program kerja sama dengan berbagai instansi dan kampus di luar negeri agar dapat meningkatkan mutu lulusan. Intan dan Desi akan dikirim ke Malaysia, Universiti Kuala Lumpur bersama mahasiswa dari kampus lain yang ikut program tersebut di bawah inisiasi APTISI Surakarta, dari 10 hingga 27 Juli ini. Peserta program pertukaran pelajar ini, sedianya akan mengikuti berbagai kegiatan yang telah disiapkan, di antaranya pengenalan budaya antarnegara, English Club serta aktivitas akademik dan olahraga. STIE Surakarta saat ini bekerjasama dengan berbagai kampus di Malaysia, Korea, maupun Thailand. #Dwi Hastuti

AKADEMIA

www.joglosemar.co

SELASA, 11 JULI 2017

Seminar Nasional Dies Natalis Unisri Ke-37

Pemerintah Perlu Regulasi untuk Persempit Hoax SOLO—Ratusan Civitas akademika, yang terdiri dari dosen maupun karyawan Universitas Slamet Riyadi (Unisri) Surakarta memadati Aula Lantai 3 kampus setempat untuk mengikuti Seminar Nasional berjudul Penguatan Komunikasi Menuju Indonesia yang Berkeadilan dalam rangka Dies Natalis Unisri ke-37, Senin (10/7). Dalam kesempatan tersebut, Prof Dr Henri Subiakto SH MA (Staf Ahli Menkominfo) yang juga Guru Besar Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Airlangga menyampaikan Indonesia merupakan salah satu negara yang besar dengan beragam sumber daya yang dimilikinya, mulai dari luas wilayah, jumlah pulau, jumlah penduduk, sumber daya alam, dan sebagainya. Namun ada upaya-upaya yang dilakukan demi melemahkan Indonesia, di antaranya adu domba, membenturkan masyarakat dengan isu agama, isu etnis, meremehkan Pancasila dan kebhinekaan, dan sebagai-

Joglosemar | Insan Dipo Ferdias

SEMINAR NASIONAL—Ketua PWI Surakarta, Anas Syahirul menyampaikan materi di seminar nasional Penguatan Komunikasi Menuju Indonesia Yang Berkeadilan di Unisri, Solo, Senin (10/7). nya. Termasuk dengan adanya berbagai berita bohong atau hoax, hal tersebut bisa merusak persatuan dan kesatuan

yang ada di Indonesia. “Untuk menyikapi hal tersebut, Menkominfo bersama berbagai pihak terus menggencarkan ge-

rakan literasi melawan hoax, di antaranya dengan mendorong gerakan Tabayun Digital, Program Literasi pentingnya

kritis terhadap informasi elektronik dan hoax. Sementara langkah yang menurutnya perlu diambil pemerintah, di antaranya membuat regulasi untuk mempersempit ruang munculnya kebohongan, pemalsuan informasi, fake news dan hoax tersebut,” katanya. Pembicara lainnya, Ketua PWI Surakarta Anas Syahirul mengatakan dalam 10 tahun setelah era reformasi jumlah media cetak di Indonesia berkembang sangat pesat yang mencapai lebih dari 1.500 media cetak. Jumlah tiras 25 juta eksemplar. Tak hanya media cetak yang berkembang pesat, melainkan media Online dan elektronik juga mengalami perkembangan yang pesat. “Meski harus diakui kondisi media cetak sekarang juga sedang mengalami stagnasi dan banyak yang tutup,” ujarnya. Hal ini, imbuh Anas karena saat ini pola konsumsi masyarakat terhadap informasi sudah berubah ke arah digital dan gadget. #Dwi Hastuti

5 Hari Sekolah Belum Diputuskan JAKARTA—Tahun ajaran baru akan segera dimulai pekan depan. Meski demikian, pemerintah belum menentukan sikap apakah jadi akan menerapkan kebijakan lima hari sekolah atau tidak. Juru bicara Presiden, Johan Budi SP, mengatakan Peraturan Presiden (Perpres) untuk penerapan kebijakan tersebut masih dalam proses pematangan. Pasalnya, kebijakan tersebut merupakan tahap selanjutnya dari Peraturan Menteri (Permen) setelah Perpres. “Soal Perpres pendidikan

Kebijakan itu baru akan diterapkan pada sekolah yang dinilai sudah siap karakter itu masih belum. Lagi dimatangkan. Itu kan Permen mau dinaikkan ke Perpres. Nah, Permendikbud itu nanti dijadikan Perpres. Tetapi Perpres ini tentu bisa menambah, bisa melengkapi bisa apa pun, ya,” kata Johan Budi di kompleks Istana Kepresidenan, Ja-

karta, Senin (10/7). Johan meluruskan, sebenarnya kebijakan yang akan diterapkan tersebut, yang sebelumnya dikeluarkan lewat Permendikbud (Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan), bukanlah kebijakan lima hari sekolah. “Nah, Permendikbud itu bicara soal peningkatan pendidikan karakter anak sekolah. Di dalam pendidikan karakter anak sekolah itu, itu beririsan sama jam kerja, tidak hanya muridnya, tapi gurunya (juga), PNS. Ada hubungannya sama itu,

termasuk di pegawai negeri ya, dikaitkan sama itu,” jelas Johan. Dalam kebijakan tersebut juga disebutkan akan diterapkan waktu belajar selama 8 jam sehari dari Senin hingga Jumat. Dijelaskan Johan, selama delapan jam lima hari tersebut, murid berada di dalam sekolah, dan bisa saja kegiatan yang dilakukan merupakan ekstrakurikuler. “Orang kalau misalnya sampai jam 12 kemudian ada ekstrakurikulernya, itu dianggap masih dalam pengawasan sekolah. Jadi ada ini kok, ada

penjelasannya,” kata Johan. Johan juga menegaskan, kebijakan itu baru akan diterapkan pada sekolah yang dinilai sudah siap. “Nggak semua. Oleh sekolah yang siap memenuhi syarat itu. Kan ada yang komplain soal yang (madrasah) diniyah. Itu sebenarnya terangkum di situ kalau mau baca detailnya. Jadi 5 hari 8 jam itu maksudnya itu dalam lingkungan sekolah. Maksudnya dia Ekskul itu sekolah masih mengawasi, artinya tahu dia kegiatannya apa,” jelas Johan. #Detik

KOMUNITAS Hari Pertama Masuk Sekolah di Aldercy Islamic School Solo

Ada yang Menangis dan Ada yang Tidak Mau Pulang

S

enin (10/7) merupakan hari pertama masuk sekolah bagi siswa-siswi TPA-KB-TK Aldercy Islamic School Solo. Hari pertama masuk sekolah, ditandai dengan menggelar upacara bendera bersama serta potong tumpeng oleh Ketua Yayasan sebagai tanda dibukanya tahun ajaran baru 2017/2018 di TPA-KB-TK Aldercy Islamic School Solo yang berlokasi di di jalan Kalingga Tengah II, Nomor 08, RW II Banyuagung, Kelurahan Kadipiro, Kecamatan Banjarsari, Solo ini. Pengelola dan Pengembang TPAKB-TK Aldercy Islamic School Solo, Sri Martuti mengatakan, untuk Minggu pertama masuk ini akan diisi dengan kegiatan orientasi yaitu berupa pengenalan anak dengan lingkungan, teman barunya serta pihak sekolah. “Jadi untuk seminggu ini masuk pukul 07.30 WIB hingga 10.00 WIB. Belum ada pembelajaran khusus, pokoknya orientasi dulu. Nah baru pada 17 Juli mendatang, akan dimulai pembelajaran,” terang Tuti sapaan Sri Martuti kepada Joglosemar, Senin (10/7). Lanjut Tuti, untuk hari pertama masuk ini, siswa masih diperbolehkan untuk ditunggui orangtuanya. Siswa-siswi pun mengikuti upacara bendera sambil ditunggui oleh orangtua masingmasing dengan Pembina upacara yaitu Kepala Sekolah TPA-KB-TK Aldercy Is-

mengantar dan menjemput putra-putrinya pada jam yang sudah ditentukan. Hal ini dilakukan oleh pihak sekolah supaya anak-anak bisa mandiri. “Kalau Minggu ini hanya sampai jam 10.00WIB. Namun mulai Minggu depan untuk kelas KB sampai pukul 10.00WIB, lalu TK A dan B sampai pukul 12.00WIB sedangkan yang ikut program fullday sampai pukul 16.00 WIB,” ujar Tuti. #Dwi Hastuti

Foto-foto: Aldercy Islamic School Solo

PENYERAHAN TUMPENG—Ketua Yayasan yang menaungi TPA-KB-TK Aldercy Islamic School Solo Indra Murti Arya Nugeraha (kanan) menyerahkan potongan tumpeng kepada pihak sekolah, menandai syukuran beroperasionalnya sekolah tersebut pada Tahun Ajaran baru 2017/2018. lamic School Solo, Wiwik Dwi Yastuti. Kemudian usai upacara, dilanjutkan dengan potong tumpeng oleh Ketua Yayasan yang menaungi TPA-KB-TK Aldercy Islamic School Solo oleh Indra Murti Arya Nugeraha. “Setelah potong tumpeng lalu kita makan bersama,” ujar Tuti. Namun lantaran para siswa ini baru pertama kali masuk sekolah dan usianya juga masih Balita, tak sedikit dari

mereka yang nangis. Menurut Tuti, hal itu adalah reaksi wajar sebab mereka mulai beradaptasi dengan lingkungan barunya. “Namanya anak kecil baru masuk sekolah nangis itu wajar, ini adalah sebuah proses untuk menuju mandiri,” katanya. Kemudian ada juga yang sudah berani dan bisa langsung beradaptasi. Bahkan saat jam pulang sekolah pun

ada yang ingin tetap mainan di sekolah dan tidak mau pulang. Lanjut Tuti, dari pihak sekolah masih memberikan toleransi kepada wali murid untuk mendampingi sekolah putraputrinya 1 sampai 3 hari ke depan. Setelah itu, silakan orangtua


RAGAM

www.joglosemar.co

7

SELASA, 11 JULI 2017

6 Tersangka Diksar Maut Terancam 5 Tahun KARANGANYAR—Kejari Karanganyar menyatakan masih mengintensifkan penelitian terhadap berkas perkara dugaan tindak kekerasan dalam pendidikan dasar (diksar) maut Mapala UII Januari 2017 lalu yang melibatkan enam tersangka baru. Dalam berkas perkara, enam tersangka baru itu bakal dijerat pasal 170 jun-

penyidik Polres ke Kejari beberapa waktu lalu. Namun setelah dilakukan penelitian, ternyata masih ada kekurangan sehingga berkas terpaksa dikembalikan ke penyidik. Berkas sudah kembali diterima dari penyidik dan saat ini masih dalam penelitian oleh tim jaksa. “Setelah ada perbaikan, BAP sudah kita

cto pasal 351 juncto pasal 55 KUHP dengan ancaman hukuman maksimal lima tahun penjara. Hal itu disampaikan oleh Kepala Kejari Karanganyar IDG Wirajana melalui Kasie Pidum, Tony Wibisono, Senin (10/7). Ia mengatakan, BAP tahap pertama enam tersangka baru memang telah dilimpahkan oleh tim

Enam tersangka baru itu masingmasing berinisial DK, NAI (perempuan), HS, TN, RF, dan TAR. terima kembali. Kita memiliki waktu 14 hari untuk melakukan penelitian, apakah BAP ini dinyatakan lengkap

atau tidak,” ungkapnya. Terpisah, Kapolres Karanganyar AKBP Ade Safri Simanjuntak membenarkan jika BAP enam tersangka baru tersebut telah dilimpahkan ke Kejari. Kapolres berharap BAP tersebut dinyatakan lengkap. “Sudah kita limpahkan, namun ada hal yang harus dilengkapi. Setelah kita lengkapi sesuai

dengan petunjuk tim jaksa, BAP sudah kita limpahkan kembali,” terang Kapolres. Enam orang tersangka dalam kasus dugaan tindak kekerasan dalam pelaksanaan diksar Mapala UII itu ditetapkan setelah penyidik menetapkan tersangka tahap pertama. Enam tersangka baru itu masing-masing berinisial DK, NAI (perem-

puan), HS, TN, RF, dan TAR. Keenam tersangka ini sebelumnya pernah dimintai keterangan sebagai saksi atas nama dua tersangka, Wahyudi dan Angga Septiawan. Penetapan enam tersangka baru ini berdasarkan dua alat bukti yang ditemukan yakni keterangan saksi, serta hasil visum tim dokter RS Sardjito Yogyakarta. #Wardoyo

Bengkel Mobil Terbakar, Kerugian Puluhan Juta K A R A N G A N YA R— Musibah kebakaran melanda bengkel mobil dan las di Dukuh Ngadirejo RT 5 RW III, Desa Ngunut, Kecamatan Jumantono, Senin (10/7) dini hari. Bengkel mobil milik Wilarno (48) itu nyaris ludes dengan kerugian material ditaksir mencapai puluhan juta rupiah. Insiden kebakaran terjadi sekitar pukul 00.00 WIB. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam musibah tersebut. Informasi yang dihimpun di lapangan, api pertama kali diketahui pukul 23.00 WIB oleh sejumlah warga sekitar bengkel.

Kobaran api diketahui kali pertama oleh Tuyahyono (35), warga sekitar yang kemudian langsung berteriak minta tolong dan memberi tahu pemilik bengkel. Bersamaan dengan itu warga langsung beramai-ramai membantu pemadaman dengan alat seadanya. Tak lama berselang, tim pemadam kebakaran, BPBD, dan SAR tiba di lokasi untuk membantu menjinakkan api. Berkat kesigapan aparat dan warga, api berhasil dijinakkan selang satu jam kemudian. Meski demikian, api sudah terlanjur menghanguskan

beberapa perabot di dalam bengkel. Di antaranya alat strum aki, alat bor duduk, dan sejumlah perangkat bengkel yang ada di dalamnya. Dari kejadian tersebut, kerugian materiil ditaksir mencapai puluhan juta rupiah. Kapolres Karanganyar AKBP Ade Safri Simanjuntak menyampaikan, dari olah TKP diduga kuat kebakaran dipicu oleh alat strum aki yang tidak dilengkapi alat otomatis, sehingga aki yang distrum penuh dan kemudian panas sehingga memicu percikan api. # Wardoyo

Nekat, Maling Bobol Rumah Kapolsek Andong BOYOLALI—Suwandi (54), asal Pasarkliwon, Solo, termasuk maling yang punya nyali. Sendirian dia membobol rumah seorang Kapolsek Andong, AKP Suwardiyono. Sempat berhasil membawa kabur barang sebelum ditangkap massa, sekarang ia mendekam di tahanan Polsek setempat. Suwandi masuk ke rumah Kapolsek di Dukuh Bogo RT 18 RW V, Desa Sempu, Kecamatan Andong, Boyolali dengan memanjat pagar dan meloncat ke lantai dua, Senin (10/7) pagi. Kemudian ia mencongkel jendela untuk masuk ke salah satu kamar. Suwandi berhasil membawa barang lalu kabur dengan meloncat ke pe-

karangan rumah tetangga korban. “Saya bangun pukul 03.30 WIB. Saya tidak curiga apa-apa. Setelah saya pulang salat Subuh di masjid, baru mau masuk rumah, mendengar ada teriakan maling dari tetangga sebelah,” kata Kapolsek. Ratusan warga mengejar Suwandi dan tertangkap. Ia pun menjadi bulan-bulanan kemarahan warga. Kapolsek yang datang belakang segera melerai untuk menyelamatkan pelaku pencurian dari amukan warga. Ia segera menarik pelaku dari kerumunan warga yang marah. “Sempat dihajar massa, dikejar ratusan orang sekampung. Kemudian saya bawa ke rumah saya,

kalau tidak saya selamatkan, mungkin dia bisa tewas,” ujar Kapolsek. Dari tangan Suwandi ditemukan sebuah tas berisi sejumlah peralatan pancing. Selain itu, juga diamankan dua buah dompet berisi uang tunai Rp 1,2 juta, kartu ATM, SIM B1 atas nama Satrio Pamungkas, salah satu anak Kapolsek. Diamankan juga handphone Blackberry dan sepasang sandal jepit yang juga dicuri Suwandi dari rumah Kapolsek. “Pelaku sudah ditahan di Mapolsek Andong guna penyidikan lebih lanjut. Masih kami kembangkan, ngakunya beraksi sendiri dan baru pertama kali ini mencuri,” pungkas Kapolsek. #Detik

Antara | Rosa Panggabean

HUT BHAYANGKARA—Presiden Jokowi melakukan inspeksi pasukan saat peringatan HUT ke-71 Bhayangkara di Lapangan Monas, Jakarta, Senin (10/7). Sebanyak 2.408 personel gabungan mengikuti parade pasukan dalam kegiatan tersebut.

Beredar Kabar Terindikasi Gabung Aliran Radikal

Calon Pengantin Menghilang, Pernikahan Batal SRAGEN—Warga Desa Kecik, Kecamatan Tanon gempar menyusul pembatalan mendadak rencana pernikahan salah satu warga setempat berinisial EN (24) dengan perempuan asal Desa Gebang, Kecamatan Masaran berinisial F (20). Pembatalan itu pun mengundang spekulasi beragam mulai dari penolakan calon pengantin hingga beredar kabar calon pengantin perempuan terindikasi bergabung dengan aliran radikal. Informasi yang dihimpun Joglosemar, pesta pernikahan sebenarnya akan digelar oleh pihak mempelai perempuan pada Kamis (13/7) mendatang dengan undangan yang sudah terlanjur disebar, serta beberapa perabot untuk pesta pernikahan sudah di-boo-

king. Kabar pembatalan pernikahan kontroversial itu mencuat setelah sejumlah personel intel dari TNI AD beberapa hari terakhir berseliweran melacak informasi soal pembatalan pernikahan yang dikabarkan karena ada salah satu mempelai terindikasi tersangkut aliran radikal. “Informasi awal yang perempuan mendadak menghilang dari rumah tanpa pamit. Nah, ibunya curiga karena di kamarnya ditemukan surat mendaftar ke pondok. Rumornya diajak temannya gabung ke aliran radikal. Dari pihak KUA Masaran juga membenarkan ada pembatalan pernikahan mereka. Tapi setelah kami telusuri, kelihatannya belum begitu kuat mengarah

ke situ. Tapi tetap kami pantau,” ujar salah satu personel intel yang enggan disebut identitasnya, Senin (10/7). Kadus Sumberejo, Desa Kecik, Catur Sunarwan membenarkan ada warganya asal Dukuh Sumberejo berinisial EN yang hendak menikah dengan warga Gebang, Masaran namun kemudian dibatalkan. Hanya saja, dari informasi yang diterimanya, pembatalan dilakukan karena pihak calon pengantin pria memutuskan memilih mundur di detik-detik akhir setelah calon mempelai perempuan mendadak menuntut minta dibelikan mobil dan rumah baru. “Padahal undangan juga sudah disebar. Kalau soal indikasi gabung aliran radikal, kami malah belum dapat

informasi,” ujarnya. Senada, Kades Gebang, Jumanto juga membenarkan pembatalan rencana pernikahan salah satu warganya dengan warga Kecik tersebut. Perihal indikasi tersangkut aliran radikal, ia mengaku juga tak mendengar. Berdasarkan kabar yang diterimanya, pembatalan dikarenakan sang calon mempelai perempuan menolak dinikahkan dan kemudian memilih kabur dengan mantan pacarnya. “Sempat pergi dari rumah tiga hari, katanya dengan mantan pacarnya. Nah waktu pulang, calon pengantin laki-laki sudah nggak mau lagi dan pilih batal. Kalau soal menuntut mobil dan aliran radikal itu, kami malah belum dengar,” tegasnya. #Wardoyo

RAKYAT BICARA SELASA, 11 JULI 2017

Teror Tunggu Korban Lengah

T

eror itu menghalalkan segala cara...tidak ada istilah secara ksatria, atau pengecut... Yang ada, bisa tercapai apa yg di inginkan....mungkin caranya, menunggu kelengahan para korban nya... Klo di dlm kisah wayang,menghalalkan segala cara juga ada,.. Menunggu lengah, atau menunggu korban tidur... Tokoh itu namanya Aswatama, putra Durna... Setelah kematian bp nya, Aswatama di usir oleh raja Astina Duryudono, sebab Aswatama telah melechan Drupodo, padahal Drupodo mertua Duryudono... Setelah di usir, Aswatama melampiaskan dendam pd para pandawa... Tetapi menunggu lengah menunggu tidur.... Aswatama mengendap, berhasil membunuh Srikandi, Banowati, Pancala putra yudistira. Desta jumna semua ketika masih pd terlelap... Rencana akan membunuh calon raja astina yg masih bayi, yaitu parikesit... Tetapi kepergok harjuna, aswatama pun mati oleh pasopati panah harjuno...

+6287835724152

Bangga dengan Ranu Sebagai wong Solo, aku merasa bangga, karena Solo memiliki banyak tokoh yang memiliki kriteria sebagai ma-

nusia pilihan. Dalam lembar SOSOK di Joglosemar edisi Minggu, 2 Juli 2017 yang mengangkat tulisan tentang seorang tokoh muda kita yang bernama Ranu Muda. Tokoh seperti ini akan sangat sangat berguna serta

Saatnya BICARA

JERNIH - BERNILAI Alamat: Jln. Setia Budi No. 89 Surakarta 57134 Tel. (0271) 717141; Faksimili Redaksi: (0271) 741696; E-mail: harianjoglosemar@gmail.com Selama menjalankan tugas jurnalistik, wartawan Joglosemar dibekali dengan kartu identitas atau surat tugas, dan dilarang meminta atau menerima pemberian dalam bentuk apapun.

turut mengangkat martabat masyarakat. Bukan hanya berkoar-koar menebar kebencian atau menjilat-jilat di Rakyat Bicara. Seperti Gideon 78. Mulutnya lebar kayak ember, prestasinya nol. +6281918796470

Hinaanmu Adalah Cambuk “Apapun makianmu padaku.,kutrima dgn rela. ~kau katakan aku babi. aku tak akan benci, karena babi jg ciptaan ILLAHI. ~kau katakan aku kecebong.mungkin kao berdoa agar aku tdk blh bohong dan tdk boleh sombong. ~kao katakan aku kafir. aku akan tambah berzikir. bagiku,,hinaanmu adalah cambuk dan nasehat untk memperbaiki diri dan introspeksi. bagiku umpatan dan makianmu adlh bntuk kasih sayangmu.

bagiku;islam membawa kedamaian bukan permusuhan.islam membawa keadilan bkn ktimpangan. islam membawa pmbangunan bkn kehancuran. islam mngajarkan toleransi bkn cari mnang sendiri. GIDEON HRMAWAN ( PROJOKOWI )” +6285712646978

Sungguh Ndeso Sekali Kita yakin laporan si hidayat terkait kasus youtube kaesang tk akan dilanjutkan oleh polisi sebab: menurut publik tidak ada

Suarakan Pandangan, Aspirasi, Saran Di Harian

0877 3500 1497 0877 3500 1497

Jalan Rusak Olahraga

Lomba

Peristiwa

Baksos

0877 3500 1497

Kerja Bakti

568795D1

dan lain-lain

Email: harianjoglosemar@gmail.com

yg menyinggung perasaan orang-orang waras, kecuali di luar orang-orang waras tidak,dan kedua polisi hanya buang-buang energi sj

mengusut kasus yang menurut publik kurang mutu. Memang gk ada kerjaan? sungguh “nDeso sekali”. +6285867142984

Saatnya rakyat bicara dengan bahasa dan pikiran rakyat. Soal apa saja, bebas. Silakan bicara apa saja, tetapi jangan memfitnah, menyerang pribadi, dan menyinggung masalah SARA. Caranya: kirim pendapat Anda via SMS ke 087735001497. Nomor telepon akan ditampilkan utuh sebagai pengganti identitas dan pertanggungjawaban Anda kepada publik, karena Anda bicara di ruang publik. Terima kasih.

Pemimpin Umum: Nugroho Arief Harmawan; Wakil Pemimpin Umum: S. Haryadi; General Manager : Anas Syahirul A; Pemimpin Redaksi : Suhamdani; Koordinator Liputan: Widi Purwanto; Redaktur: Amrih Rahayu, Cisilia Perwita Setyorini, Kiki Dian Sunarwati, Sika Nurindah, Novik Lukman Hakim, Yuhan Perdana

Staf Redaksi: Ari Welianto, Arief Setiyanto, Aris Arianto, Dwi Hastuti, Dynda Wahyu Wardhani, Garudea Prabawati, Satria Utama, Triawati Prihatsari Purwanto, Wardoyo; Fotografer: Insan Dipo Ferdias, Kurniawan Arie Wibowo; Koordinator Layout: Agung Setyawan; Tim Layout: Aditya NP, Andi Kristo Wibowo,Putra A.Fiandika, M. Yusni Huda; Litbang: Marwantoro Subagyo; Iklan Solo: Zhason Adi Kusuma HP: 085867002182; Iklan Jakarta: Lusi Sianturi HP: 087781949352; Joglosemar Biro Jakarta: Jl Ampera Raya Kav. Polri Blok D No. 19, Rt 03/RW 03, Ragunan Pasar Minggu, Jakarta Selatan; Bank: a.n PT Joglosemar Prima Media. Bank BNI Cabang Surakarta No. Rek. 0133921656; Mandiri No. Rek. 1380010095920; BCA No. Rek. 0155377777; Harga Langganan: Rp. 45.000; Tarif Iklan Baris: Rp. 5.000/baris; Iklan Kolom: Rp. 10.000/mmkl; Iklan Display BW: Rp. 35.000/mmkl; Iklan Display FC: Rp. 45.000/mmkl; Iklan Display FC Halaman 1 Lipatan Atas: Rp. 55.000/mmkl, Lipatan Bawah: Rp. 45.000/mmkl


Life Style

8

www.joglosemar.co

SELASA, 11 JULI 2017

Chanel Houte Couture Fashion Week 2017

Klasik Parisian

H

aute Couture Autumn/Winter Fashion Week untuk musim gugur tahun 2017 di Paris baru saja dimulai. Beberapa rumah mode mode ternama dunia menyajikan koleksi couture yang glamor. Salah satunya adalah rumah mode Chanel yang menyajikan koleksi couture dengan gaya Parisian yang lebih klasik dan elegan. Lewat desainnya, Canel menghadirkan gaya mode perempuan Paris era 60an. Bukan fashion show Chanel namanya bila tanpa kejutan dari Karl Lagerfeld, sang creative director. Jika tahun lalu Karl menyulap gedung tua Grand Palais, Paris menjadi tempat peluncuran roket, di tahun ini ia memasukkan Menara Eiffel ke dalam

Replika dari landmark ikonik Kota Paris tersebut dibuat hampir sama besarnya dengan yang asli

gedung fashion show terbaru Autumn/Winter 2017 dari Chanel Couture. Replika dari landmark ikonik Kota Paris tersebut dibuat hampir sama besarnya dengan yang asli hanya untuk keperluan show. Menara Eiffel versi Chanel juga dilengkapi taman di sekitarnya, membuat para tamu seolah menyaksikan fashion show dari Menara Eiffel yang asli. Para model pun berdandan ala wanita Parisian klasik dengan jaketjaket tebal atau gaun dan topi. Misalnya pada penampilan model per-

tama yang masuk ke atas pangung mengenakan jaket struktural dan topi senada. DNA Chanel hadir dalam material tweed yang dieksplorasi dalam busana seperti dress coat sepanjang mata kaki dengan siluet lengan mengembang bernuansa warna batu. Ada juga twinset (pasangan mantel dengan dalamannya dipakai secara bersamaan) nuansa biru. Terlihat juga jumpsuit kulot nuansa abu-abu yang dipasangkan dengan jaket sepanjang pinggul. Bahan-bahan tweed yang tebal khas Chanel tetap dihadirkan, dalam warna netral misalnya hitam, biru navy dan abu-abu. Masing-masing dipadukan bersama ankle boots dan anting mutiara oversized. Selain itu, keseluruhan tampilan dilengkapi dengan topi flat brim.

Busana bersiluet klasik tersebut lalu bertransisi dengan kreasi yang lebih playful, misalnya dengan bulu-bulu, aplikasi floral dan detail kristal. Selain pasangan jaket dan rok yang elegan dan gaun malam, gaun pengantin lantas menutup peragaan busana yang mewah tersebut. Para model memperagakan gaya klasik khas Chanel seperti rok A-line, baju hangat bertudung dan jumpsuit dengan potongan lebar pada ujung pergelangan kaki. Untu menambah kesan vintage, mereka mengenakan topi bergaya bowler, sementara sepatu dengan block heels mereka yang transparan menambah kesan yang lebih modern.

#Detik

pinterest

Beersihkan Make-up dengan Bahan Alami

P

emakaian make-up yang tepat dapat meningkatkan kecantikan wanita. Namun, ada saatnya make-up harus dibersihkan agar tidak berdampak buruk pada kulit. Banyak produk pembersih yang dijual di pasaran. Namun, produk tersebut kadang tak cocok dengan kulit Anda lantaran kandungan kimia yang dikandungnya. Jika Anda memiliki kulit sangat sensitif, disarankan untuk menggunakan pembersih dari bahan alami. Selain aman, bahan alami juga dapat memelihara keindahan kulit. Berikut ini beberapa pilihan bahan alami yang ampuh menghapus make-up, seperti dilansir Viva dari Times of India.

Minyak zaitun Oleskan beberapa tetes minyak zaitun pada kapas. Setelah itu, aplikasikan pada wajah atau leher yang dipenuhi make-up. Cara ini dijamin dapat menghilangkan semua bekas kotoran dan membuat wajah Anda bersih.

Pasta mentimun Kita semua tahu mentimun memiliki sifat pendinginan yang baik untuk kulit. Jadi, parutlah mentimun hingga menjadi pasta dan campurkan dengan satu sendok teh minyak almond, lalu gosokkan ke seluruh wajah. Kemudian bersihkan dengan air hangat.

an Chanel serba hitam berupa rok pensil dan blazer yang samasama dihiasi motif astronaut. Berikut strapless top kulit berbahan serta celana pendek yang dipakai sebagai dalaman rok. Sebagai sentuhan akhir, Katy Perry mempercantik penampilannya dengan kalung dan pointed heels berwarna silver, serta tas quilted Chanel yang legendaris itu. Gaya boyish-glam menjadi pilihan Cara Delevingne di peragaan busana bertabur bintang itu. Cara Delevingne membalut tubuh seksinya dengan tank-top

putih, celana panjang high-waisted hitam bernuansa keemasan, serta boots tinggi. Tidak ketinggalan kalung choker Chanel dan slim belt emas yang menyumbangkan rasa glamor. Seperti Cara Delevingne, Kristen Stewart memilih tampilan yang maskulin. Bintang Twilight itu menjatuhkan pilihannya pada strapless jumpsuit dengan pointed heels serba hitam. Kristen sendiri hadir sebagai brand ambassador salah satu rumah mode tertua yang berbasis di Paris itu. #Detik

Kristen Stewart

Katy Peri

Cara Delevingne

Aturan 3 Detik Merawat Wajah Trik Pakai Legging untuk Acara Formal

C

ara wanita Korea Selatan merawat kecantikan kulit banyak ditiru wanita dari negara lainnya termasuk Indonesia. Setelah tren memakai tujuh lapis produk perawatan dan tampar wajah, kini terungkap satu lagi rahasia wanita Korea merawat wajahnya. Pakar kecantikan Charlotte Cho mengungkapkan wanita Korea kini sedang menyukai metode perawatan baru yang ia sebut Aturan Melembapkan Tiga Detik. “Artinya kamu harus langsung memakai perawatan kulit beberapa detik setelah mandi karena kulit yang masih lembap lebih bisa menyerap bahanbahan aktif dari produk topikal (produk yang dioles ke kulit),” jelas pendiri retailer kecantikan online Soko Glam ini, seperti dikutip dari Allure. Selain itu, Charlotte menambahkan, pelembap bisa membantu menahan air yang masih berada di epidermis sehingga kulit lebih terhidrasi. Metode ini memang ada benarnya. Pakar kesehatan kulit pun mengan-

jurkan memakai pelembap segera setelah cuci muka akan memberi manfaat lebih bagi kulit. “Kulit lembap dan masih agak basah bisa lebih menyerap bahan-bahan topikal yang dioleskan ke kulit, ketimbang ketika kulit sudah kering,” ujar Joshua Zeicher, M.D., direktur kosmetik dan penelitian klinis di Rumah Sakit Mount Sinai, New York City, Amerika Serikat. Studi pun menunjukkan memakai pelembap segera setelah mandi akan memberikan hidrasi yang lebih baik pada kulit dibandingkan jika pelembap baru dipakai beberapa menit atau jam sesudahnya. Saran Joshua adalah memakai produk perawatan kulit langsung setelah kulit dikeringkan dengan handuk. Benarkah batas memakai produk kecantikan hanya tiga detik setelah mandi? Joshua mengatakan tidak harus secepat tiga detik seperti yang dianjurkan Charlotte. “Saya yakin tingkat penyerapan yang tinggi masih bisa didapat satu menit setelah mengeringkan wajah Anda,” terangnya. #Detik

Minyak biji anggur Pakai sedikit minyak biji anggur untuk membersihkan wajah Anda dari make-up. Setelah itu, oleskan pelembap sebelum Anda pergi tidur.

L

egging menjadi fashion items yang sedang digandrungi. Legging lebih sering digunakan saat acara santai. Memakai legging untuk kesempatan formal, seperti ke kantor atau bertemu orang-orang penting, terutama pejabat tinggi negara, memang agak tricky. Tapi bukan berarti celana ketat yang identik sebagai pakaian olahraga itu ‘haram’ untuk diandalkan di berbagai acara formal. Apalagi belakangan sedang berkembang tren athleisure yang terinspirasi dari busana olahraga. Berikut tips dan trik memakai legging sebagai busana formal agar Anda tidak disebut saltum: 1. Blazer Panjang Pilihan pertama adalah memadukan legging dengan atasan hitam, kemudian pilih blazer berwarna kontras atau yang bermotif untuk membuat penampilan lebih menarik atensi. Sebaiknya pilih blazer dengan potongan yang panjangnya menutupi bokong agar tidak vulgar. 2. Long Vest Long waistcoat

#Cisilia Perwita S blogspot

atau

vest panjang yang kini tengah menjadi tren akan memberi sentuhan profesional bagi penampilan Anda. Paduannya bersama legging pun tampak sempurna sebagai kombinasi. Jika atasan Anda tidak menutupi sampai bagian bokong, ikat simpul tali vest atau tambahkan sabuk dipinggang agar tampilan tetap sopan dan tertutup. 3. Kemeja Longgar Cara lainnya adalah memadukan legging Anda bersama kemeja oversized atau yang berpotongan longgar. Tambahkan coat berpotongan tegas dan sepatu pump sehingga tampilan tidak terlalu kasual. 4. Sweater/Cardigan Sweater menjadi pilihan banyak wanita untuk menghangatkan diri. Anda pun bisa membuat sweater tampil lebih fashionable dengan memadukannya bersama legging hitam atau yang berbahan latex untuk kesan edgy. Padukan lagi bersama coat panjang agar tampilan lebih formal. #Detik

detik

youtube

P

eragaan busana Chanel di Paris Couture Week, Paris, Prancis, Selasa (4/7/2017), mempertemukan tiga selebriti cantik yang kini berambut cepak yaitu Katy Peri, Kristen Stewart, dan Cara Delevingne. Mereka tentunya punya cara tersendiri untuk memberikan gaya terbaik mereka dengan model rambut yang identik dengan kaum pria itu. Katy Perry misalnya tampil dalam padanan gaya yang feminin namun tetap edgy. Pelantun ‘Bon Appetit’ itu mengandalkan setel-

detik

Tetap Cantik Biar Cepak


KESEHATAN

www.joglosemar.co

9

SELASA, 11 JULI 2017

Sering Cuci Tangan Bisa Hindari Tertular Flu di Kantor

F

lu merupakan salah satu penyakit yang paling mudah menular di kantor. Jika ada satu saja orang yang terinfeksi flu, lima orang lainnya berisiko mengalami infeksi flu juga. Berikut rangkuman beberapa langkah yang bisa Anda lakukan untuk menghindari tertular flu dari teman kantor. 1. Sering Cuci Tangan Tangan merupakan sarana perpindahan kuman paling besar, tak terkecuali virus flu. Teman kantor yang sedang flu bisa saja menularkan penyakitnya melalui jabat tangan, atau benda-benda lain yang sering disentuh seperti gagang pintu, sendok makan atau gelas. Oleh karena itu, sering-seringlah cuci tangan menggunakan sabun, ter-

utama setelah dari kamar mandi atau setelah memegang benda-benda di atas. 2. Jaga Jarak Saat bersin, kuman dapat meluncur hingga 3 meter dan bertahan di udara selama 45 menit. Itulah sebabnya mengapa flu mudah sekali menular di kantor. Jika ada rekan kerja yang sedang flu, ada baiknya Anda menjaga jarak saat berbicara. Jangan lupa juga ingatkan teman yang sedang flu untuk menggunakan masker di kantor.

makanan dengan gizi seimbang, kelola stres serta tidur yang cukup merupakan cara-cara menjaga daya tahan tubuh yang baik. Jika perlu, konsumsi vitamin dan mineral agar tubuh tetap bugar.

4. Vaksinasi Flu Vaksinasi influenza merupakan salah satu langkah pencegahan flu paling optimal. Dengan melakukan vaksinasi flu satu tahun sekali, risiko tertular flu berkurang hingga lebih dari 80 persen. Namun sekali

lagi, vaksinasi saja tidak cukup untuk mencegah penularan penyakit. Gaya hidup sehat tetap harus dilakukan agar efek vaksinasi optimal. #Detik

3. Jaga Daya Tahan Tubuh Melakukan langkah pencegahan di atas akan menjadi percuma jika Anda sendiri tidak menjaga daya tahan tubuh secara maksimal. Perbanyak konsumsi sayur dan buah, makan njemploymentlawfirmblog.com

Aerobik Kurangi Risiko Hilang Ingatan

O

lahraga bukan hanya dibutuhkan untuk menjaga kesehatan tubuh. Otak juga memerlukan beberapa gerakan yang bisa membuatnya lebih sehat. Salah satu gerakan yang baik untuk otak adalah latihan aerobik. Latihan aerobik secara sederhana bisa mengurangi risiko kehilangan ingatan dan penyakit Alzheimer, bahkan jika memiliki risiko secara genetik. “Sebagian besar penelitian hanya berfokus pada bagian tubuh dari leher ke bawah. Padahal manfaat olahraga pada otak juga perlu diteliti,� ujar asisten profesor kedokteran di University of Wisconsin School of Medicine and Public Health, Ozioma Okonkwo. Dalam sebuah penelitian pada Juni yang diterbitkan dalam Journal of Alzheimer’s Disease, Okonkwo meneliti 93 orang dewasa yang orangtuanya terkena penyakit atau memiliki gen Alzheimer. Orang yang menghabiskan waktu setidaknya 68 menit sehari untuk berolahraga memiliki metabolisme glukosa yang lebih baik. Itu menandakan bahwa otak orang tersebut sehat. Manfaat dari berolahraga untuk otak lebih dari sekadar mencegah penyakit. Berolahraga membuat volume otak menjadi lebih besar. “Kami telah melakukan serangkaian penelitian yang menunjukkan bahwa olahraga aerobik meningkatkan struktur dan fungsi kognisi otak,� ungap Okonkwo seperti yang dikutip Okezone dari Health, Minggu (9/7). Latihan aerobik seperti berlari dan berenang diyakini paling baik untuk menjaga kesehatan otak. Sebab kedua olahraga itu meningkatkan detak jantung seseorang sehingga tubuh memompa lebih banyak darah ke otak. Selain itu, latihan kekuatan seperti angkat besi juga bisa membawa manfaat bagi otak karena meningkatkan detak jantung. Menurut Joe Northey, kandidat PhD di University of Canberra Research, Institute for Sport and Exercise di Australia, menggabungkan latihan aerobik dengan latihan kekuatan bisa sangat ideal. Sebab, selain memperbaiki fungsi otak, keduanya bisa meningkatkan kebugaran kardiorespirasi dan kekuatan otot. Keduanya juga bisa mengurangi risiko obesitas, diabetes, dan hipertensi. #Amrih Rahayu

Pengawet di Kosmetik Bisa Sebabkan Kanker

Penyakit Autoimun

Jalani Hidup Sehat Agar Tak S Tergantung Obat

P

enyakit autoimun memang jarang bisa disembuhkan, maka itu kondisi ini harus ditunjang oleh pengobatan medis. Namun untuk mencapai remisi obat atau lepasnya obat-obatan, ada hal-hal yang patut diperhatikan. Seperti apa? Menurut pakar autoimun, Dr dr Iris Rengganis SpPD, KAI, remisi obat pada autoimun artinya berhenti mengonsumsi obat tanpa gejala. Meski penya-

kitnya tetap

Di antara itu semua, ada hal yang paling sulit untuk dilakukan yaitu manajemen stres. ada, tetapi bisa dikontrol tanpa obat dengan pola hidup sehat. “Remisi itu tentu sesuai anjuran dokter. Karena remisi itu berhubungan dengan obat-obatan,� kata dr Iris, sapaan akrabnya, usai acara peluncuran buku Autoimmune The True Story di APL Tower 41st floor, Central Park, Jakarta Barat. Lagi-lagi dr Iris katakan, sebenarnya yang menjadi modal utama yang harus dijalani pada orang autoimun adalah pola hidup sehat. Lalu langkah kedua tentu konsumsi obat-obatan. “Kalau autoimun pola hidup sehat, maksimalkan, terus obat-obatan ngikut, supaya obatobatan bisa berkurang dosisnya. Karena kalau tidak pola hidup sehat, obat-obatan nggak akan lepas,� kata ketua pengurus besar Perhimpunan Alergi-Imunologi Indonesia (Peralmuni) ini. Dia menjabarkan lebih

detil, ada cara-cara yang ditengarai ampuh untuk mengendalikan penyakit autoimun, yaitu dengan menerapkan LDHS atau lima dasar hidup sehat. “Utama buat saya sih diet, hindari daging merah, gluten, walaupun sulit sekali. Gluten itu penting sekali dihindari. Makanan manis, makanan pengawet, makanan kaleng. Tapi di Indonesia sulit ya, jadi dikurangi saja,� tutur dr Iris, yang juga penyintas autoimun tersebut. Yang kedua olahraga 30 menit apa saja. “Kalau saya jalan saja, yang lain mungkin bisa berenang. Yang penting jangan yang high impact,� sambungnya. Kemudian yang ketiga, kata dokter yang berpraktik di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo ini, adalah gaya hidup. “Seharusnya tidur 8 jam, kalau tidak bisa setidaknya 6 jam. Tapi siang kalau bisa ambillah waktu tidur. Jangan sampai lebih dari jam 12 malam,� dr Iris mengingatkan. Di antara itu semua, ada hal yang paling sulit untuk dilakukan yaitu manajemen stres. Tetapi stres bisa dikelola asal tahu cara yang benar seperti apa. Terakhir atau kelima adalah terus belajar, seperti bergabung dengan komunitas untuk sharing atau membagi pengalaman ke sesama penyintas autoimun. “Jangan berpikir negatif dan jangan bersedih. Jadi harus tetap senyum, kalau kita tertawa justru imun naik,� pungkas dr Iris. #Detik

ampai saat ini, kanker payudara masih menjadi salah satu momok yang paling ditakuti oleh banyak wanita di seluruh dunia. Apalagi semakin lama, jumlah penderita kanker payudara semakin bertambah. Saat ini saja, tercatat satu dari delapan wanita memiliki risiko mengidap kanker payudara. Bahkan dalam setahun, angka kematian yang disebabkan oleh kanker payudara mencapai 40.000 jiwa di seluruh dunia. Banyak hal kecil yang bisa dilakukan untuk mencegah kanker payudara. Salah satunya adalah menjauhkan diri dari bahan-bahan atau material yang mengandung bahan kimia pemicu kanker. Bisphenol A, materialnya berasal dari bahan plastik. Bahan kimia ini berfungsi merusak hormon. Mengerikan, karena kandungan ini nyaris bisa ditemukan di segala benda. Studi menyebutkan bahwa kandungan BPA juga dihubungkan dengan proses pubertas yang terlalu dini, salah satu penyebab kanker payudara. Cara menghindarinya,

! " ## " $ ! % & ' ! " ## " $ ! %

(

' )

)

)

)

' (

! " ## " $ ! %

(

(

' )

)

'

' (

(

'

' (

#Tribunnews

breast cancercare

Instagram

perhatikan setiap kemasan dan pastikan bahannya BPAfree alias tidak mengandung BPA. Pilihlah bahan material kaca atau stainless steel ketimbang kemasan plastik. Selanjutnya, hindari phthalate adalah klasifikasi bahan kimia yang banyak digunakan di produk-produk. Bahan ini bisa membuat plastik menjadi lebih lembut dan lentur. Zat ini juga digunakan di banyak pewangi udara, kosmetika, deterjen, dan produk pembersih. Pastikan tanda “phthalate-free� di kemasan barang yang ingin Anda beli. Berhenti juga menggunakan pengharum sintetis seperti lilin dan pengharum ruangan. Lebih baik gunakan essential oil. Kemudian, paraben. Paraben ini cukup berbahaya, zat kimia ini digunakan sebagai pengawet di kosmetika. Bisa ada di mana saja, seperti losion, krim dan deodoran. Dengan mudahnya, zat ini bisa terserap ke dalam kulit. Tak cukup dengan memperhatikan label “parabenfree�, tapi juga tolak semua kemasan yang megandung kata “paraben� di belakangnya, seperti “methylparaben�.

' )


OLAHRAGA

10

www.joglosemar.co

selasa, 11 juli 2017

Keliling Gelanggang

Berguru Pada Pengalaman

J Rela Potong Gaji Demi Barca

G

elandang Guanzhou Evergrande Paulinho sangat berharap bisa segera pindah ke Barcelona. Paulinho bahkan tak masalah jika dapat gaji lebih kecil di Barca. Barca kabarnya sudah menyiapkan 20 juta euro untuk menggaet Paulinho. Tapi Guangzhou tak berniat melepas gelandang asal Brasil itu karena dia baru saja memperpanjang kontraknya sampai 2020. Meski tawaran Barca sudah ditolak Guanzhou, dia tetap berharap bisa hijrah ke Camp Nou. Paulinho bahkan mengindikasikan bahwa dirinya tak masalah jika mendapat gaji lebih kecil di Barca. Di Guanzhou, menurut catatan Januari 2016, Paulinho mendapat gaji sekitar 5,5 juta euro per tahun. “Para pemain bisa mendapat uang di manapun mereka bermain. Yang penting bagi saya adalah bahagia dengan keputusan yang saya ambil, jadi jika Barca menawarkan lebih sedikit daripada Guangzhou, tidak masalah karena saya akan bermain untuk salah satu tim terbesar Eropa,” kata pemain berusia 28 tahun itu. # Detik

uara Liga Premier 2017, Chelsea terlihat masih kalem-kalem saja dalam bursa transfer. Tuntutan kompetisi mengharuskan Chelsea untuk segera melakukan pembenahan. Dia bisa berkaca pada pengalaman yang pernah dialami oleh Carlo Ancelotti ketika membesut Chelsea pada tahun 2009 hingga 2011. M e s ki bursa transfer baru resmi dibuka

pada awal Juli ini, semua pesaing Chelsea sudah mendapatkan para pemain incaran mereka. Tim sekota mereka misalnya, Arsenal, sudah mendapatkan penyerang Lyon, Alexander Lacazette dengan biaya hingga GBR50 juta. Liverpool, sudah lebih dahulu mendapatkan Muhamed Salah dari AS Roma dengan nilai 36,9 juta pounds. Pun juga dengan Manchester City, yang telah mendapatkan Ederson dengan nilai 34,7 juta pounds. Sementera Manchester United sudah mendapatkan Romelu Lukaku. Parahnya lagi Jose Mourinho mendapatkan pemain berkebangsaan Belgia ini dengan cara

Padahal, bila melihat skuat yang ada, Chelsea benar-benar butuh penyerang. ‘menelikung’. Maklum santer diberitakan jika Romelu Lukaku menjadi target Antonio Conte. Padahal, bila melihat skuat yang ada, Chelsea benar-benar butuh penyerang. Sebab melalui sebuah “surat”, pelatih 47 tahun itu menyatakan kepada Diego Costa bahwa penyerang asal Spanyol itu tidak masuk dalam rencana jangka panjangnya. Chelsea sejauh ini mendapatkan Willy Caballero, kiper asal Argentina berusia 35 tahun, yang direkrut secara gratis dari City. Ditambah lagi

dengan kedatangan bek AS Roma, Antonio Ruediger. Media-media Inggris menyebut kalau bek 24 tahun itu dibeli dengan harga 34 juta pounds. Ruediger yang dikontrak hingga 2022, akan mengenakan jersey nomor 2. Satu lagi pemain yang menjadi incaran dari Conte, yaitu gelandang AS Monaco Tiemoue Bakayoko. Tapi terdengar, jika Chelsea tidak sesegera mengamankannya, Jose Mourinho bakal menelikung kembali. Conte wajib gerak cepat jika tak ingin gigit jari. Paling tidak ia bisa berkaca pada pengalaman seniornya yang lebih dulu membesut Chelsea, Carlo Ancelotti. Melatih Chelsea mulai tahun 2009, Ancelotti langsung memberikan dua gelar

Persis GR Siapkan Skema Menyerang

Antonio Conte

Antonio Ruediger

Dok Joglosemar | Nofik Lukman Hakim

PENANDATANGANAN—Ketua Bidang Organisasi NPC Indonesia, Rio Suseno bersama Osrita Muslim menandatangani surat pelantikan pengurus NPC Jawa Tengah masa bakti 2017-2022 di Puri Kencono Ballroom Lorin Hotel Solo, Senin (10/7) siang.

Osrita Fokus Pembinaan Paralympian SOLO—Osrita Muslim resmi dilantik sebagai ketua umum National Paralympic Committee (NPC) Jawa Tengah masa bakti 2017-2022. Dalam pelantikan yang berlangsung di Puri Kencono Ballroom Lorin Hotel Solo, Senin (10/7) siang, diumumkan pula deretan pengurus yang akan membantu kinerja Osrita. Dalam surat nomor : 04/NPC-Ina/SKEP/V/2017 yang diterbitkan pengurus pusat NPC Indonesia, Osrita Muslim sebagai ketua umum akan dibantu Kliwon Wiryo Utomo sebagai ketua bidang organisasi, Slamet Widodo sebagai ketua bidang pembinaan prestasi. Sementara Bangun Sugito sebagai ketua bidang perencanaan anggaran serta Suwarno sebagai ketua bidang kesejahteraan dan pendidikan. “NPC Jawa Tengah selama ini sudah menjadi penumbang atlet dan medali terbanyak, bersama Jawa Barat. Dalam lima tahun kedepan, pencapaian yang sudah diraih ini harus bisa ditingkatkan lagi,” terang Osrita Muslim, kemarin (10/7). Osrita menjelaskan, saat ini ada pusat pendidikan dan latihan olahraga pelajar (PPLOP) difabel yang sudah berjalan. PPLOP itu terbagi menjadi dua bagian, yakni yang dibiayai Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) dan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD). PPLOP yang terpusat di Solo terbagi dalam tiga cabang olahraga, mulai atletik, renang dan bulu tangkis. Osrita berharap keberadaan PPLOP difabel ini semakin meningkatkan daya saing paralympian Jawa Tengah di tingkat nasional maupun internasional. “Saat ini Jawa Tengah sudah menyumbang 48 paralympian untuk pelatnas Asean Para Games 2017. Insyaallah mereka akan menjadi penyumbang medali terbanyak untuk kontingen Indonesia,” tutur Osrita. Terpisah, Bidang Organisasi NPC Indonesia, Rio Suseno yang datang mewakili Ketua Umum, Senny Marbun mengatakan, Jawa Tengah menjadi salah satu pengurus yang sudah menggelar musyawarah olahraga provinsi (Musorprov). Sebelum Jawa Tengah, ada juga Jawa Barat, Kalimantan Tengah, Sumatera Selatan, Jambi dan Papua Barat. Untuk penentuan pengurus baru, Rio menjelaskan dalam AD/ART NPC Indonesia menganut sistem formatur tunggal. Artinya, penentuan pengurus provinsi menjadi hak ketua umum terpilih. # Nofik Lukman Hakim

bergengsi, yakni Liga Primer Inggris dan Piala FA di musim 2009/2010. Sementara pada musim keduanya, pelatih yang kini membesut Bayern Munchen itu memang minim dalam melakukan transfer pemain, memiliki musim yang kurang mengesankan pada musim 2010/11. Tak ayal, ia pun langsung dipecat oleh Abramovich seiring dengan berakhirnya musim tersebut. “Conte akan dipaksa untuk mengubah sesuatu, setelah ia memenangkan Premier League menggunakan pemain yang nyaris sama di setiap pertandingan. Di Liga Champions, dia harus membeli banyak pemain yang bagus,” ujar Ancelotti dilansir Mirror. Cisilia Perwita S | # Detik

Detik

Krisis Kiper Menuju Rembang SOLO—Krisis penjaga gawang sedang melanda Persis Solo. Setelah Agung Prasetyo, giliran M Fauzan “Jalu” Jauhar Malik harus menepi karena cedera hamstring. Dia hampir pasti absen saat Laskar Sambernyawa bersua PSIR Rembang dalam lanjutan Liga 2 grup 4 di Stadion Krida Rembang, Minggu (16/7) mendatang. Cedera mantan kiper Persib Bandung U-21 itu didapat pada saat laga lawan PSIS Semarang di Stadion Manahan Solo, Kamis (6/7). Pada pertengahan babak kedua, Fauzan sempat mendapat perawatan dari tim medis setelah terlibat duel udara dengan penggawa Mahesa Jenar. Namun saat itu Fauzan mampu menyelesaikan pertandingan tanpa kebobolan. Baru kemudian saat memasuki masa persiapan lawan PSIR, Fauzan kembali merasakan sakit di paha bagian kiri. “Tadi (kemarin) sudah dicek. Ternyata memang harus istirahat dulu karena otot paha ketarik. Ini masih terasa sakit. Mungkin di Rembang akan absen. Tapi besok (hari ini) akan dilihat lagi,” terang Fauzan saat menjalani latihan terpisah di Lapangan Kottabarat Solo, Senin (10/7).

Joglosemar | Nofik Lukman Hakim

TERAPI —Fisioterapis Persis Solo, Mursid Amirudin saat melakukan terapi pada kaki kiri kiper, M Fauzan Jauhar Malik dalam sesi latihan terpisah di Lapangan Kottabarat Solo, Senin (10/7) sore. Tak beda dengan Fauzan, Agung juga masih menjalani latihan terpisah. Hanya memang sudah terlihat progres dari kiper asal Sleman itu. Agung mengaku sudah bisa joging menggunakan sepatu kets. “Sementara baru bisa pakai sepatu kets. Kalau sepatu yang keras seperti sepatu bola, nanti terasa nyeri lagi. Belum tahu sampai kapan bisa latihan lagi,” ucap Agung. Cederanya Agung dan

Fauzan membuat Afif Bayu menjadi satu-satunya kiper yang siap tampil di Rembang. Musim ini, pemain berusia 23 tahun itu belum sekalipun tampil di Liga 2. Namun dari segi pengalaman, Afif lebih matang ketimbang Fauzan lantaran sudah menjadi bagian Persis Solo dalam lima musim terakhir. Pelatih Kiper Persis Solo, I Komang Putra mengaku akan memantau kondisi ketiga anak asuhnya hingga Jum-

at (14/7) mendatang. Hari ini (11/7), Agung dan Fauzan dijadwalkan kembali menjalani terapi penyembuhan cedera di Klinik Budi Sehat, Banjarsari, Solo. “Agung katanya butuh sekali atau dua kali terapi lagi. Baru kemudian boleh gabung latihan. Tapi kalau nanti tidak bisa, Afif saya yakin sudah siap jadi kiper utama. Progresnya juga kelihatan saat latihan,” tutur Komang. # Nofik Lukman Hakim

PERSIAPAN— Timnas U-22 memusatkan latihan di Bali untuk persiapan kualifikasi Piala Asia.

SOLO—Persis Gotong Royong (GR) tak mau terlalu larut dalam euforia setelah merebut poin sempurna di kandang Persekap Pekalongan. Kini, tim besutan Eduard Tjong fokus menatap laga lawan Persebi Boyolali dalam lanjutan babak 6 besar Liga 3 zona Jawa Tengah di Stadion Manahan Solo, Minggu (16/7) sore. Skema menyerang jelas menjadi pilihan Eduard Tjong. Skema itu sebenarnya juga sudah dicoba saat uji coba lawan PPLP Jawa Tengah, Senin (19/6) lalu. Kala itu, Susanto dan kawan-kawan unggul 2-1. Namun mantan pelatih Timnas Indonesia U-19 itu mau mematangkan lagi dalam empat sesi latihan, terhitung mulai Rabu (12/7) pagi. “Besok sore (hari ini) akan saya pakai evaluasi pertandingan lawan Persekap. Ada banyak yang harus dibenahi. Terutama proses terciptanya dua gol Persekap yang bermula dari kesalahan kita sendiri. Setelah itu baru masuk skema menyerang,” terang Eduard Tjong saat ditemui Joglosemar di Stadion Sriwedari Solo, Senin (10/7) sore. Tiga gol yang terjadi dalam laga lawan Persekap menjadi rekor tersendiri bagi Persis GR. Selama ini, dalam satu pertandingan mereka hanya menang dengan mencetak satu atau dua gol. Tiga gol itu pun dicetak dua winger, Riki Junian dan Marselino Waroy. Namun begitu, pria yang akrab disapa Edu itu mengaku belum puas. Terlebih dalam laga lalu, ada banyak peluang yang tercipta pada babak kedua. Edu memprediksi pertandingan melawan Persebi akan berjalan ketat. Dia ingin peluang yang didapat bisa dikonversikan menjadi gol. “Kemenangan di laga kandang menjadi harga mati yang harus kita raih. Untuk itu barisan depan harus lebih tajam lagi,” tutur Eduard Tjong. Soal kekuatan lawan, Edu belum mengetahui perubahan Persebi setelah sempat beruji coba sebelum Liga 3 bergulir lalu. Apalagi mereka baru kehilangan dua gelandang utama, yakni Joko Tetuko yang hengkang ke Persijap Jepara dan Ganang William Saputra yang mengalami kecelakaan. Namun dia meyakini Persebi tetap tim kuat yang wajib diwaspadai. Apalagi pada fase grup lalu, Persebi merupakan salah satu tim yang belum pernah mengalami kekalahan. “Mungkin kita akan kirim orang untuk melihat pertandingan Persebi melawan Persekap hari Rabu (12/7) malam,” ucap Edu. # Nofik Lukman Hakim

Antara

Kualifikasi Piala Asia

Skuat Timnas U-22 Tanpa Kejutan JAKARTA—Timnas Indonesia U-22 sudah merilis skuat utama untuk menghadapi kualifikasi Piala Asia, 19 hingga 23 Juli 2017 di Bangkok, Thailand. Sebanyak 24 pemain dibawa oleh pelatih Timnas, Luis Milla Aspas. Nama-nama yang dibawa sudah tak asing lagi. Sama sekali tak ada kejutan dalam pengumuman ini.Sesuai prediksi, pemain macam Evan Dimas

Darmono, Saddil Ramdani, Febri Hariyadi, dan Marinus Mariyanto Wanewar, masuk ke dalam skuat utama. Sebenarnya, jumlah ini masih gemuk. Skuat Garuda Muda kelebihan satu pemain. Sebab, kuota sebenarnya hanya 23 pemain saja. Artinya, satu pemain bisa menjadi korban pencoretan di menitmenit akhir. Pelatih Timnas U-22, Luis Milla As-

pas, mengungkapkan alasannya membawa 24 pemain ke Thailand. Milla masih ingin meninjau performa pemainnya. “Masih ada keraguan dalam membawa pemain ke Bangkok. Jadi, masih dilihat kondisinya hingga H-1. Saat main pada 19 Juli 2017, kami sudah memiliki 23 pemain,” lanjut dia. Saat ini, Timnas U-22 sedang bera-

da di Bali. Mereka bakal berangkat ke Thailand besok Selasa (11/7). Pada 19 Juli, Timnas U-22 akan melakoni duel perdananya. Mereka akan menghadapi Malaysia dalam pertandingan pertama. Selang dua hari, Indonesia berhadapan dengan Mongolia. Dan, tuan rumah Thailand, menjadi lawan terakhir. Laga Thailand versus Indonesia digelar pada 23 Juli 2017. # Cisilia Perwita S


SAMBUNGAN

www.joglosemar.co

11

SELASA, 11 JULI 2017

Tersandung Narkoba......................................................................................................................................................................................... sambungan dari Hal 1 Bintang 7 Manusia Harimau itu berhasil mengalahkan kontestan dari berbagai negara di seluruh dunia. Itu juga bukan penampilan pertama kalinya, sebab ia beberapa kali tampil di ajang serupa. Selain itu, prestasi lainnya juga telah banyak diraih Ammar Zoni, ter-

masuk di dunia hiburan. Ia kerap membintangi sinetron yang terbilang memiliki rating tinggi. Mulai dari 7 Manusia Harimau, Anak Jalanan hingga Anak Langit. Cerita-cerita menarik Ammar Zoni hari ini telah tercoreng. Ia ditangkap oleh Polres Metro Jakarta Pusat

Polisi juga menambahkan, bintang sinetron yang lahir 8 Juni 1993 ini sudah setahun mengonsumsi Narkoba. Alasan senangsenang sampai obat tidur dikemukakan Ammar. “Ada ayahnya. Kebetulan saat dilakukan penangkapan juga ada di tempat tersebut,� ungkap dia.

bersama dengan dua rekannya pada Jumat (7/7). Tak ada perlawanan saat ia ditangkap. “Ditangkap tidak ada perlawanan. Sedang santai, waktu ditangkap sedang tiduran,� ungkap Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Suyudi Ario Seto di kantornya, Senin (10/7).

Tunggakan PDAM............................................................................ sambungan dari Hal 1 Besarnya tunggakan tagihan itu terungkap saat digelar konferensi pers terkait kenaikan tarif baru PDAM, Senin (10/7). Penjabat Sementara (Pjs) Dirut PDAM Sragen Supardi mengungkapkan, selain penyesuaian tarif, salah satu target PDAM saat ini adalah menekan angka tunggakan tagihan di pelanggan. Menurutnya, hingga kini tunggakan tagihan di PDAM Sragen masih mencapai Rp 1,3 miliar atau 10 persen dari potensi pemasukan. Besarnya tunggakan ini membuat PDAM setiap tahun selalu mendapat teguran dari Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan (BPKP) yang menilai target efisiensi di PDAM Sragen tak terpenuhi. “Ya, sampai saat ini angka tunggakan kita masih Rp 1,3 miliar. Paling banyak ada di pelanggan dan sebagian kecil di instansi Hankam. Tapi kalau di instansi itu lebih karena mekanisme pembayarannya harus melalui prosedur,� ungkapnya didampingi jajaran direksi dan manajemen. Supardi menguraikan, dengan penerapan denda yang naik 100 persen dari Rp 5.000 menjadi Rp 10.000 per bulan, diharapkan menekan perilaku penunggak. Ia menarget angka efisiensi pembayaran bisa mencapai 95-98 persen. Selain tung-

gakan, tugas berat PDAM yakni juga menekan angka kebocoran air yang saat ini menembus angka 31 persen. Kebocoran ini melebihi angka standar kebocoran yang ditoleransi secara nasional, yakni di angka 20 persen. Namun, menurutnya, kebocoran PDAM daerah-daerah memang di kisaran 30 hingga 40 persen. Lebih lanjut dijelaskan, untuk kenaikan tarif sendiri akan diterapkan selama tiga tahun hingga 2019 mendatang. “Untuk 2017 ini naik 20 persen, 2018 besok naik lagi 10 persen, dan 2019 diproyeksikan naik 10 persen mempertimbangkan angka inflasi per tahun yang berkisar 6 persen,� terangnya. Di sisi lain, kebijakan kenaikan tarif itu mendapat kritikan dari DPRD dan pelanggan. Wakil Ketua DPRD dari Fraksi PKB, Hariyanto menilai, kenaikan tarif itu sebagai keputusan terlalu berani oleh direksi PDAM yang saat ini masih belum ada pimpinan definitif. Selain itu, kenaikan itu akan sangat memberatkan masyarakat di tengah tingginya beban hidup dampak kenaikan tarif listrik beberapa waktu lalu. “Padahal setiap tahun ada dana DAK dari pusat dan APBD juga selalu memberikan penyertaan modal ke PDAM,� terangnya.

ia hanya berharap cukup dinaikkan di 2017 saja, tidak perlu berlanjut naik di 2018 dan 2019. “Kalau untuk pelanggan yang pakainya antara 0-10 meter kubik seperti saya, mungkin nggak begitu terasa. Tapi kalau habisnya di atas 11 meter kubik, nanti baru akan terasa tarifnya. Makanya kalau bisa rencana kenaikan di 2018 dan 2019 dibatalkan saja,� ujarnya. Ia juga meminta kenaikan tarif itu harus diimbangi dengan kualitas pelayanan yang lebih baik kepada pelanggan. Sebab selama ini layanan air utamanya kelancaran masih sering bermasalah dan mati mendadak. “Seperti hari ini tadi (kemarin) jam 15.00 WIB tiba-tiba mati mendadak sampai sekarang belum hidup. Yang susahnya di sini,� ungkapnya.

Wakil Ketua DPRD dari Fraksi Golkar, Bambang Widjo Purwanto menilai, tidak masalah seandainya dasar hukum dan pertimbangan menaikkan tarif itu benar-benar bisa dipertanggungjawabkan. Akan tetapi, ia hanya berharap apabila memang naik, pelayanan utamanya, kelancaran dan kualitas air harus lebih ditingkatkan. “Jangan sampai ada keluhan, air keruh diberikan lagi. Karena sekarang masyarakat sudah susah ditambah tarif air naik lagi, bisa makin tambah susah,� jelasnya. Terpisah, salah satu pelanggan asal Dukuh Pedakan, Desa Bener, Kecamatan Ngrampal, Agung Widodo mengaku sedikit keberatan dengan kenaikan tarif yang nantinya akan dilakukan dalam tiga tahun ke depan. Jika kenaikan sudah menjadi jalan terakhir,

#Wardoyo

Kenaikan Tarif Baru PDAM Sragen 2017-2019 Pelanggan

Konsumsi Tarif 2017 2018

Kelompok I 0-10 m3 (sos umum & khusus)

2019

Rp 1.800

RP 2.000

Rp 2.200

Kelompok II (Rumah Tangga I) 0-10 m3 (Rumah Tangga II) 0-10 m3 (Rumah Tangga III) 0-10 m3

Rp 2.100 Rp 2.400 Rp 2.800

Rp 2.300 Rp 2,650 Rp 3.100

Rp 2.550 Rp 2.900 Rp 3.400

Kelompok III (Niaga I) (Niaga II)

Rp 6.000 Rp 9.000

Rp 6.600 Rp 9.900

Rp 7.250 Rp 10.900

0-20 m3 0-20 m3

Kelompok IV Industri Kecil 0-20 m3 Industri Menengah 0-20 m3 Industri besar 0-20 m3

Rp 13.000 Rp 14.300 Rp 15.500 Rp 15.000 Rp 16.500 Rp 17.600 Rp 17.000 Rp 18.700 Rp 20.900 Sumber: PDAM Sragen

Jadwal Penerbangan GARUDA INDONESIA Rute Berangkat CGK-SOC-CGK 06.50 CGK-SOC-CGK 10.20 CGK-SOC-CGK 13.25 CGK-SOC-CGK 15.15 CGK-SOC-CGK 18.00

Tiba 07.40 11.05 14.15 16.00 16.50

Waktu Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari

NAM AIR Rute SOC-CGK CGK-SOC-CGK CGK-SOC

Datang 10.00 18.40

Berangkat 07.00 11.00 -

Waktu EX-RON Setiap Hari RON

SRIWIJAYA AIR Rute CGK-SOC-CGK

Datang 16.20

Berangkat 16.50

Waktu Jumat, Minggu

LION AIR Rute SOC-CGK SOC-BPN CGK-SOC-CGK BPN-SOC-BTH CGK-SOC-CGK CGK-SOC-CGK BTH-SOC-SUB CGK-SOC-CGK SUB-SOC CGK-SOC

Datang 09.00 11.10 13.00 17.00 17.35 19.20 20.30 20.45

Berangkat 06.10 07.00 09.45 12.55 13.49 17.40 18.15 20.00 -

Waktu EX-RON EX-RON Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari RON RON

BATIK AIR Rute HLP-SOC-HLP

Datang 17.15

Berangkat 18.05

Anak Bupati........... sambungan dari Hal 1 “Saya tidak akan memberikan keterangan karena ibu saya keberatan,� katanya. Hal tersebut disampaikan oleh Ketua Komisi IV DPRD Klaten itu usai terdakwa melalui penasihat hukumnya menyampaikan keberatan. Atas penolakan tersebut, Jaksa Penuntut Umum (JPU) dari KPK juga menyatakan tidak keberatan. Andi sendiri sedianya akan diperiksa bersama 10 saksi lainnya. Para saksi yang diperiksa kemarin terdiri atas beberapa pejabat Pemkab Klaten serta kepala desa di wilayah tersebut. Selain itu, terdapat pula anggota DPRD Klaten yang juga diperiksa. Para saksi diperiksa berkaitan suap jual beli jabatan, serta pemotongan

Waktu Setiap Hari

KELILING CITILINK Rute SOC-CGK

Datang 15.10

Berangkat 15.40

dana bantuan desa yang dialokasikan pada 2016-2017. Sementara, pada sidang sebelumnya, Jumat (7/7), Sri Hartini mengungkapkan tentang banyaknya pegawai titipan di lingkungan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bagas Waras Klaten. Hal tersebut diungkapkan ketika menanggapi kesaksian Direktur PDAM Klaten Limawan Budi Wibowo. “Dulu saudara pernah laporan kalau banyak titipan, termasuk dari Bu Wakil Bupati (Sri Mulyani),� katanya dalam sidang. Namun, pernyataan Hartini tersebut dibantah oleh saksi. Saksi menyatakan titipan pegawai baru di rumah sakit tersebut hanya berasal dari bupati. “Saya tetap pada keterangan yang mulia,� kata saksi kepada majelis hakim. #Antara

SAMSAT & SIM KELILING

Waktu Setiap Hari

SAMSAT KELILING WINGS AIR Rute SUB-SOC-BDO BDO-SOC-SUB

Datang 07.00 10.10

Berangkat 07.25 10.35

Waktu Setiap Hari Setiap Hari

AIR ASIA Rute DPS-SOC-DPS

11.40

Datang 12.55

Waktu Rabu, Jumat, Minggu

Berangkat 08.50

Waktu Selasa, Kamis, Sabtu

Air Asia (INTERNATIONAL) Rute Datang DPS-SOC-DPS 08.25 Kode Bandara Udara CGK SOC SUB HLP BDO

: Soekarno-Hatta, Tangerang, Jawa Barat : Adi Soemarmo, Boyolali, Jawa Tengah : Juanda, Sidoarjo, Jawa Timur : Halim Perdanakusuma, Jakarta : Husein Sastranegara, Bandung

BPN BTH DPS

: S A Muh Sulaiman, Balikpapan, Kaltim : Hang Nadim, Batam : Ngurah Rai, Denpasar, Bali

Informasi & Reservasi 784488 780629 & 723777

7889352 781018 & 737500

Senin :: Kec. Gemolong SENIN Kelurahan Banyuanyar,dan Kec. GemColomadu olong dan Colomadu. Selasa :: Kec. Baki SELASA Halaman Parkirdan PusatKaranggede Oleh-Oleh Rabu : Kel. Kartasura Jongke,Singopuran Kec. Baki dan Karanggede. SimoSingopuran Kartasura dan RABU : dan Kelurahan Kamis : Kec. Mojolaban Kec Simo Jumat :: Balaikota Surakarta KAMIS Kecamatan Jebres, Kec. Mojolaban JUMAT : Balaikota Surakarta SABTU : Goro Assalam MINGGU : Car Free Day Jl. Slamet Riyadi Surakarta

WAKTU PELAYANAN: 08.00-14.00 WIB PERSYARATAN: BPKB asli + Fotocopy 1 lembar, STNK asli + Fotocopy 1 lembar, KTP asli + Fotocopy 1 lembar

SIM KELILING DI SOLO Senin SENIN Selasa SELASA Rabu RABU Kamis KAMIS Jumat JUMAT Sabtu SABTU

: GOR Manahan GOR Manahan : GOR Manahan GOR Manahan : Depan Solo Square Depan Solo Square : 816 +DODPDQ 630% : UNS Halaman SPMB : Depan Solo Grand Depan Solo Grand Mall Mall :: Depan Balaikota Depan Balaikota Solo Solo

WAKTU PELAYANAN: 09.00-11.30 WIB PERSYARATAN: Fotokopi SIM lama dan KTP 2 lembar (Disertai yang asli sebagai bukti)

Ammar Zoni disebutnya memakai narkoba hanya untuk kesenangan. Dari hasil pemeriksaan, mereka menyimpulkan bahwa Ammar Zoni mengonsumsi sabu dan ganja selama satu tahun terakhir. “Dari pengakuannya untuk mencari kesenangan. Dari hasil pemeriksaan, mereka positif,�

kata Suyudi. Dari penggerebekan di rumah di Depok itu juga polisi menemukan ganja satu kertas, lintingan rokok, bong, dan tujuh plastik kecil diduga bekas tempat sabu. Ammar Zoni akan dijerat Undang Undang tentang Narkotika oleh kepolisian. Ia pun ter-

ancam maksimal 12 tahun pidana penjara. “Untuk MAA atau AZ (Ammar Zoni) kita arahkan ke UU Narkotika no 35 2009 pasal 111 ayat 1 dan 132 ayat 1. Dengan ancaman pidana penjara paling singkat enam tahun dan paling lama 12 tahun penjara,� ujar Suyudi. #Detik | Tribunnews

Hari Ini......................................................... sambungan dari Hal 1 Pihaknya berharap aksi yang digelar tidak sampai mengganggu pelayanan kepada masyarakat. “Pelayanan masyarakat jangan sampai terganggu yang ingin memakai jasa taksi,� kata dia. Sekadar diketahui aksi mogok massal para sopir taksi akan diisi dengan melakukan longmarch dari Bundaran Gladag hingga Balaikota Surakarta. Sebanyak 500 sopir taksi dari enam perusahaan akan mengikuti aksi mulai pukul 08.00-14.00 WIB. “Yang ikut aksi ada enam perusahaan, lima dari Solo dan satu dari Sukoharjo, yakni Gelora, Kosti, Mahkota, Bengawan, Sakura dan Wahyu Taksi Sukoharjo,� ujar Direktur PT Gelora Taksi, Meddy Sulistyanto. Ia mengatakan penyedia aplikasi semestinya menggandeng perusahaan taksi lokal untuk memberikan pelayanan, bukan malah menggunakan mobil pelat hitam. Keberadaan layanan angkutan sewa khusus yang

tidak terkontrol menjadi masalah serius bagi kehidupan pengemudi taksi lokal hingga berdampak pada masalah ekonomi. Terkait dengan penolakan ini, Walikota menegaskan sebenarnya tidak mempermasalahkan taksi online beroperasi di Kota Solo. Hanya saja mereka diminta untuk bekerja sama dengan perusahaan taksi yang sudah ada. Namun sebelum itu bisa didahului dengan kajian atau survei, apakah Solo butuh transportasi online apa tidak. Kerja sama dengan perusahaan transportasi sudah ada aturannya. “Kita welcome saja mau beroperasi di Solo tapi harus mau bekerja sama dengan transportasi yang ada. Kajian juga harus dilakukan, jadi saat beroperasi tidak muncul masalah di lapangan,� ungkapnya. Lanjut dia, kalau kajian dari Pemkot dengan luas Kota Solo dengan transportasi yang ada sudah cukup. Jika ditambah, maka dikhawatirkan justru malah me-

nimbulkan kemacetan. Sementara itu Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Surakarta, Hari Prihatno sudah meminta agar saat demo ada taksi yang tetap beroperasi. Ini untuk memenuhi kebutuhan masyarakat akan armada taksi. “Masyarakat itu bisa bingung. Yang biasanya memakai taksi saat di stasiun atau pusat perbelanjaan tiba-tiba tidak ada. Kita berharap tidak usah semua mereka mau menyampaikan aspirasi, kita sudah menyampaikan itu ke mereka,� paparnya. Ditambahkan, Pemkot sebenarnya sudah menyampaikan jangan ada demo dan mogok masal. Pasalnya bisa kontraproduktif. Masyarakat bisa tidak berkenan dengan adanya aksi tersebut. “Kita terus melakukan pendekatan ke mereka (sopir taksi, red). Kita sudah menyarankan jangan mogok, tapi kita tidak bisa melarang kalau sudah anyel (jengkel, red),� tandasnya. #Ari Welianto | Triawati Prihatsari P

Polisi Segera................................................ sambungan dari Hal 1 Ia mengungkapkan terkait aksi anarkis itu, Polres langsung bergerak dengan memeriksa sebanyak 21 orang yang diduga terkait dalam aksi perusakan itu. Tidak hanya warga yang merusak, proses hukum juga akan diterapkan untuk pemilik warung yang dinilai sudah membuka peluang menyediakan warungnya sebagai tempat prostitusi maupun perjudian. Bahkan ia mengisyaratkan dalam pekan ini dipastikan sudah akan ada penetapan tersangka. “Kita akan berimbang. Dari warga yang merusak akan kita proses, pemilik warung juga. Jadi kita pun berimbang dalam menyikapi masalah ini. Kalau tidak diluruskan nanti masyarakat nggak tahu mana yang salah mana yang benar,� paparnya kepada Joglosemar. Lebih lanjut, Kapolres menguraikan tindakan tegas dan pengusutan kasus itu dilakukan semata-mata demi menjaga harkat dan martabat aparat sebagai penegak hukum. Menurutnya jika dibiarkan tanpa penanganan, aksi perusakan di

Mojogedang bisa menjadi preseden buruk yang mengancam eksistensi kepolisian serta memberi celah hidupnya hukum rimba. Kapolres memandang meski berdalih membantu kepolisian, tindakan warga dengan main hakim sendiri dan menghancurkan warung itu tidak bisa dibenarkan secara hukum. Sebaliknya, aksi mereka justru merupakan bentuk penghinaan terhadap profesi Polri yang seolah-olah dianggap tidak mampu menangani persoalan. “Membantu polisi itu bukan berarti setiap ada yang tidak benar langsung dirusak sendiri begitu. Tapi melaporkan dan memberi informasi ke polisi, biar polisi yang menindak. Berkontribusi menjaga Kamtibmas sangat dibolehkan tapi ada koridornya. Kalau main rusak, nanti bisa muncul Robinhhood-Robinhood baru. Kalau semua main sendiri, nggak usah ada polisi-polisian,� ujarnya geram. Ia juga menyangkal alibi warga yang berdalih berani menghancurkan warung karena sudah mendapat

izin dari aparat. Kapolres memastikan jika ada aparat yang memberi izin merusak, itu berarti aparat sudah sinting. Ditambahkan, proses hukum itu dijalankan sebagai bentuk pembelajaran kepada masyarakat bahwa apapun alasannya aksi main hakim sendiri tidak bisa dibenarkan. Menegakkan aturan tidak boleh dilakukan dengan cara yang melanggar hukum. “Sekali lagi, kami tidak pandang bulu. Siapa yang melanggar hukum, akan kita tindak. Kalau penegakan hukum itu dilakukan oleh orang yang tidak berhak itu salah dan melanggar HAM,� katanya. Perihal apakah penindakan itu juga ada benang merah dengan tewasnya Bambang Gunadi (44), pria yang digerebek di Warkop dengan wanita ABG dan kemudian minum racun karena malu, Kapolres memastikan tidak ada kaitannya. Pasalnya, proses pemeriksaan dan pengusutan sudah dimulai sebelum Bambang ditemukan bunuh diri Minggu (9/7). #Wardoyo

Didorong Ciptakan..................................... sambungan dari Hal 1 Udara dingin malam tidak mengganggu semangat para pemuda yang hadir untuk menikmati setiap momen yang menetapkan peran mereka sebagai generasi penerus bangsa. Diakui Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Surakarta, Joni Hari Sumantri, kekuatan pemuda nyatanya memiliki energi penggerak di Kota Solo. “Kegiatan-kegiatan pemuda menjadi dinamisator yang paling dapat dirasakan di Kota Solo. Dan tidak disangkal bahwa struktur penduduk di Kota Solo, 30 persennya adalah pemuda. Hal-hal yang telah dilakukan oleh pemuda bisa mendorong dan memberikan energi katalisator agar bergerak semakin cepat,� tuturnya dalam sambutan

mewakili Walikota Surakarta, FX Hadi Rudyatmo. Setiap hal yang dikatakan Joni memberikan semangat para pemuda di Kota Solo untuk berkreasi dan memaksimalkan potensinya masing-masing. Bahkan Joni mempersilakan setiap organisasi kepemudaan untuk menggunakan sarana dan prasarana yang dimiliki oleh dinas yang dipimpinnya. “Kami memiliki sembilan lapangan dan sarana prasarana lain, namun selama ini masih belum maksimal untuk kegiatan olahraga dan kepemudaan. Maka kami harapkan ada ide-ide menarik dari pemuda untuk memanfaatkan Sarpras tersebut,� urainya. Sementara itu, Ketua Majelis Pemuda Indonesia, Aris Munandar menambahkan

semangat pemuda Kota Solo untuk semakin bersatu melalui ikrar yang dibacakannya. Sebelumnya, Aris memberikan apresiasi tinggi terhadap peran-peran pemuda di Kota Solo selama ini. “Beri saya satu pemuda, akan saya goyang seluruh dunia. Itu kutipan dari Bung Karno yang menandakan kekuatan pemuda. Bersama kita ikrarkan halal bihalal pemuda Solo. Kami mengucapkan Selamat Idul Fitri, mohon maaf lahir batin. Dan kami memaafkan semua kesalahan teman kami baik disengaja maupun tidak sengaja. Kami berjanji akan mempererat tali persaudaraan kami dan berjanji menjalin silaturahmi antar organisasi kami, serta menjaga keutuhan negara,� tandasnya. #

JASA ***SEDOT WC/LIMBAH*** DAFFA JAYA Tangki 2700Ltr,Bersih,Mesin Canggih, Layanan Tiap Hr 24Jam:085107928000 (JS8680)- 3

KEHILANGAN STNK SPM YAMAHA Vega,2014,Merah, AD5410OA,An.Imanuel Yulianto,Al.Jl PraRt 003/012 Danukusuman Serengan (JS8711)- 3 _________________________

STNK KBM DAIHATSU,1999,Kream, AD1696QH,An.Widya Adi Pratama,Al. Jl.Prof.Dr.Suharso Rt 004/001 Jajar (JS8712)- 3 _________________________

STNK SPM KAWASAKI Kaze R,2000, Silver,An.Maria Theresia Wiwik.Dra,Al.Kl. Mangga VI/31 Semarang Selatan (JS8710)- 3 _________________________

STNK SPMYAMAHA,Hitam,AD2542AHD ,An.Darmuji,Al.Dk.Malangan Rt02/01 Ds. Kunti Kec.Andong Kab.Boyolali

(JS8714)- 3 _________________________

STNK SPM YAMAHA,2010,Merah Marun,AD2848RU,An.Ernawati,Al.Jl.Pul anggeni No.48 Rt03/07,Tipes,Serengan

(JS8713)- 3

PERAWATAN TUBUH PLUTO SPA&SHIATSU,Trad Massage, Sauna,Whirlpool,Body Reflexology.Ruko Soba Square JC26/ 085100998568

PIJAT,Lulur Panggilan Di Rumah,Kost, Hotel,Apartmen,Tenaga Ibu2 Muda Pria/Wanita:087833309189

(JS8614)- 3 _________________________

(JS8709)- 3 _________________________

KOST GRIYA SINGOPURAN:KostKartasura, KmDlm,LCD,AirPanas,ParkirOk,1.150J t/Bln:Puji/085743825094

BUTUH DRIVER,Usia Max 35Th, Lamaran: Jl.Tangkuban Perahu 20A Mojosongo-Solo (JAYA MULYA) 081275828646

MESIN

RUMAH DIJUAL

JUAL POMPA Air & Pompa Artesis. Pompa Submersible Segala Merk. Hubungi: 0816674447 & 0271-826800

LOWONGAN

JUAL RUMAH LT79m2(-+ +200m Belakang SoloSquare)2KT,KM,Dapur, Komplit Siap Huni(300Jt/Nego)081578690096*

PERSEWAAN MOBIL

BUTUH DRIVER,Max 35Th,Jl.Tangkuban Perahu 20A Mojosongo-Solo(Jaya Mulya), 081275828646

DIJUAL RMH/TP Jl.Srigading II No.14 Turisari Mangkubumen Solo LT609m2, LB+-500m2.Hub:Nurhadi 08156701402

IKA RENTAL (PU 125rb/10Jam)APV/ Avanza/Xenia/Pregio/Inova.Bisa Mingguan/ Bulanan:085100948433/081228038944*

(JS8681)- 3

(JS8715)- 3 _________________________

(JS8716)- 3

(JS8704)- 3 _________________________

(JS8492)- 3 _________________________

(JS8676)- 3

(JS8688)- 3 _________________________


12

KURS 13.408 | IHSG 5.771,510 | LOGAM MULIA 579.000

| SELASA, 11 JULI 2017 | www.joglosemar.co

Lebaran, Tren Pasar Saham Naik SOLO—Kantor Perwakilan Bursa Efek Indonesia (BEI) Surakarta menyebutkan di bulan Juni 2017 tren penjualan pasar saham sedikit berbeda. Jika biasanya menjelang Lebaran banyak investor yang melakukan profit taking atau menjual saham yang dimiliki, tapi pada tahun ini malah lebih banyak yang membeli. Kepala Perwakilan Bursa Efek Indonesia (BEI) Daerah Istimewa Yogyakarta yang membawahi Surakarta Irfan Noor Riza, mengatakan fenomena baru tersebut mendongkrak transaksi di pasar saham Surakarta (Soloraya), rata-rata menjadi Rp 3,4 triliun pada Juni atau naik Rp 500 miliar dari bulan sebelumnya yang hanya Rp 2,9 triliun. “Selain inklusi pasar modal yang terus bertumbuh juga adanya tunjangan hari raya (THR) yang diberikan perusahaan setiap tahunnya,” ujarnya kepada wartawan melalui sambungan telepon, Senin (10/7). Menurut dia, lonjakan transaksi paling tinggi terjadi pada hari-hari menjelang dan setelah Lebaran. Investor yang melakukan profit taking tetap ada tapi lebih banyak yang membeli saham. Hal ini membuat Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG)

Selain inklusi pasar modal yang terus bertumbuh juga adanya THR yang diberikan perusahaan setiap tahunnya Irfan Noor Riza Kepala Perwakilan BEI Daerah Istimewa Yogyakarta

terus meningkat dan hampir menyentuh angka Rp 6.000. Dia menjelaskan dengan semakin banyak transaksi yang terjadi sehingga market capitalization (market cap) atau harga jual perusahaan meningkat. Saat ini bursa saham Indonesia menempati dua terbesar di Asia Tenggara dan diharapkan menjadi bursa saham terkemuka pada 2020, tidak hanya di ASEAN tapi Asia. Irfan menyampaikan masih banyak potensi Indonesia yang bisa digali untuk mengembangkan pasar saham Tanah Air. Hal ini karena baru sekitar 4,4 persen masyarakat Indonesia teredukasi pasar saham dengan tingkat inklusi atau yang bergabung di pasar saham hanya 0,2 persen. Terpisah, Sistem perda-

gangan di pasar modal Indonesia sempat terhenti selama 1 jam. Alhasil perdagangan yang seharusnya dimulai pukul 09.00 WIB baru bisa diakses sekitar pukul 10.00 WIB. Kepala Divisi Komunikasi Perusahaan PT Bursa Efek Indonesia (BEI) Yulianto Aji Sadono menegaskan bahwa gangguan yang terjadi pagi tadi bukan karena virus ataupun serangan hacker. Sistem perdagangan dihentikan lantaran adanya sistem penyebaran informasi atau datafeed yang eror. Padahal sistem ini sangat penting sebagai pendukung perdagangan saham. “Enggak ada virus atau hack. Sejauh ini tidak. Hanya gangguan teknis dari sistem pendukung bukan sistem utama kita,” tuturnya. Sementara dalam konferensi pers Direktur Utama BEI Tito Sulistio menjelaskan, indikasi datafeed yang eror ditemukan sekitar pukul 08.55 WIB. Pihak BEI pun memutuskan untuk menghentikan perdagangan. Itulah mengapa selama 1 jam tadi IHSG tidak bergerak. “Prioritas kita membuat perdagangan ini jalan kembali. Pas jam 10 sistem sudah up, sudah jalan,” terangnya. #Garudea Prabawati | Detik

Ada 1.600 BPR di Indonesia, Siap-siap Dikurangi JAKARTA—Jumlah BPR di Indonesia sudah mencapai lebih dari 1.000 bank. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) berencana untuk merampingkan jumlah BPR ini. Deputi Komisioner Pengawas Perbankan IV OJK Budi Armanto mengatakan, hal tersebut dilakukan untuk memperkuat BPR dari segi permodalan dan Good Corporate Governance (GCG). “Kajiannya belum selesai tapi memang arahnya ke sana agar BPR melakukan konsolidasi tapi belum ada pembahasan akan jadi berapa jumlahnya, tapi kita mau BPR lebih kuat dan bisa memberikan manfaat ke ekonomi dan sekitarnya,” kata Budi dalam seminar strategi branding BPR, Senin (10/7) di Jakarta. Saat ini jumlah BPR ter-

masuk BPR Syariah 1.621 unit yang tersebar di seluruh Indonesia. Jumlah ini sudah termasuk dengan jenis bank umum kegiatan usaha (BUKU) I dengan modal inti Rp 15 miliar, BUKU II modal Rp 15-50 miliar dan BUKU III di atas Rp 50 miliar. Dengan modal yang mencukupi, maka sebuah BPR bisa menjalankan rencana-rencana bisnis dengan mudah. “Dengan modal yang cukup, maka persaingan dengan bank atau lembaga keuangan lain bisa berjalan baik seperti yang dikatakan Pak Ketua saat ini BPR hanya kalah di GCG pemiliknya tidak amanah karena itu izinnya dicabut,” imbuh dia. Aset BPR seluruh Indonesia tercatat Rp 115,2 triliun atau tumbuh 10,8 persen

dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya. Pangsa pasar aset BPR masih terbilang kecil yakni 1,7 persen dari total aset industri keuangan nasional. Kredit yang sudah disalurkan tercatat Rp 110,9 triliun atau tumbuh 9,95 persen. Kemudian dana pihak ketiga (DPK) Rp 95,5 triliun. Lewat seminat tersebut OJK juga mengumpulkan BPR se-Indonesia untuk membahas strategi pengembangan BPR ke depan, khususnya di era Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) yang akan semakin ketat. “Karena itu OJK sebagai regulator membuat kajian untuk mencari alternatif baru bagaimana agar BPR bisa hidup berdampingan dengan kompetitor yang ada,” kata Budi. #Detik

Pesta Diskon di Imperial Taste The Sunan Hotel Solo SOLO—Imperial Taste Restaurant Chinese halal yang terletak di Mezzanine Lounge The Sunan Hotel Solo menggelar program diskon yang atraktif. Bekerjasama dengan BCA, restoran ini sampai akhir tahun 2017 akan memberikan diskon sebesar 50 persen setiap hari untuk semua jenis makanan bagi pemegang kartu Kredit BCA dengan minimum transaksi Rp 750.000 dan maksimal transaksi Rp 2.000.000 . Imperial Taste selama bulan Juli juga menggelar pesta diskon istimewa di antaranya Tawaran Sensasional di akhir pekan dengan pemberian

diskon sebesar 50 persen untuk semua jenis makanan. Program Monday Community, yaitu Buy 1 Get 1 untuk pembelian Blackpapper Beef & Hongkong Roast Chicken di setiap hari Selasa dan Program Wednesday Eskul yaitu Pembelian 2 paket dimsum mendapatkan free Chicken Porridge yang menggoyang selera. Dengan harga yang kompetitif Imperial Taste memiliki menu - menu andalan seperti sapo buntut, steak cola, mantau sirloin, kailan dua rasa, nasi goreng beras merah, ikan gurame dua rasa, bebek peking, bebek asap, tim ikan dan tidak keting-

galan dessert sago mango. Dengan kapasitas 120 kursi, Imperial Taste sangat cocok untuk menyelenggarakan beragam perhelatan seperti gathering, ulang tahun dan arisan. Restoran buka mulai pukul 09.00WIB – 23.00 WIB. “Dengan beberapa program diskon yang digelar, diharapkan dapat memberikan nilai tambah pada customer agar semakin loyal dengan produk Imperial Taste yang merupakan satu-satunya chinese resto yang terletak di hotel,” jelas General Manager The Sunan Hotel Solo Retno Wulandari dalam rilisnya ke Joglosemar, Senin (10/7). #Kiki DS

Antara | Muhammad Adimaja

DAMPAK GANGGUAN SISTEM—Pekerja membersihkan kaca layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) yang mengalami gangguan di Mandiri Sekuritas, Jakarta, Senin (10/7). Adanya gangguan sistem penyebaran informasi atau datafeed pada pembukaan perdagangan IHSG di Bursa Efek Indonesia (BEI) mengakibatkan perdagangan lebih lambat dari sebelumnya dan IHSG turun 0,26 persen atau 15,4 poin ke level 5.799,39 di akhir sesi I.


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.