E paper 14 januari 2017

Page 1

Info Pelanggan

0271-717141 JOGLOSEMAR @Joglosemarnews harianjoglosemar@gmail.com @Joglosemarnews

www.joglosemar.co

Harga Rp 3.000

SABTU WAGE, 14 JANUARI 2017

Terbit 20 Halaman

12 TKI Dijanjikan ke Singapura BNP2TKI Gerebek Penampungan Tenaga Kerja Ilegal di Karangpandan

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 1

6 Jumat (13/1) pihak dari BP3TKI Jawa Tengah, membawa pemilik rumah untuk dilakukan pemeriksaan.

5 12 perempuan calon tenaga kerja Indonesia (TKI) ditemukan di salah satu ruangan kamar yang ada di rumah Alan.

DIGEREBEK—Kepala BP3TKI Jateng, Abe Rahman melihat langsung lokasi penampungan TKI Ilegal di Karangpandan, Karanganyar, Kamis (12/1) malam.

4 Pukul 22.00 WIB, Tim dari Deputi BNP2TKI dan BP3TKI dan personel dari Mabes Polri dan Polda Jateng Menggerebek rumah tersebut.

3

Kamis (12/1) Tim dari BP3TKI dan BNP2TKI didampingi personel Mabes Polri dan Polda Jateng berhasil menemukan lokasi yaitu di rumah Hermawan alias Alan (54) warga Gerdi Bloro, Karangpandan, Karanganyar.

Joglosemar | Rudi Hartono

KARANGANYAR—Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan TKI (BNP2TKI) serta Balai Pengawasan Penempatan dan Perlindungan TKI (BP3TKI) Jawa Tengah, menggerebek lokasi penampungan calon TKI yang diduga ilegal di Gerdi Bloro, Karangpandan, Karanganyar, Kamis (12/1) malam.

Tim Gabungan Gerebek PJTKI Ilegal

2 BP3TKI Jawa Tengah menindaklanjuti laporan tersebut dengan melakukan penyelidikan.

1

Desember 2016 BP3TKI Jawa Tengah, mendapatkan laporan dari warga masyarakat yang mengatakan ada salah satu penyalur TKI di Karanganyar yang diduga ilegal. Sumber: Wawancara

Andy, Anak BupaƟ Klaten Masih Misterius

KLATEN—Sudah hampir dua minggu berlalu, Andy Purnama, anak sulung Bupati Klaten Sri Hartini tidak ngantor di DPRD Klaten. Keberadaannya seperti misteri terutama sejak Sri Hartini ditangkap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jumat (30/12/2016),

dalam kasus suap jabatan. Bersamaan itu, entah karena faktor kebetulan atau tidak, empat PNS yang pernah dijadikan saksi oleh KPK atas kasus suap jabatan yang menjerat Sri Hartini, ikut “ngilang”. Hal itu diketahui saat Plt Bupati Klaten, Sri Mulyani

4 PNS Juga “Ngilang” Saat Disidak Bunga Citra Lestari Persis Resmi Ikuti Divisi Utama

melakukan Sidak, Jumat (13/1). Empat PNS itu adalah Sekretaris Dinas Pendidikan (Disdik) Sudirno, Kabid Sekolah Dasar Disdik Bambang Teguh, Kabid Mutasi Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Daerah (BKPPD) Slamet dan Ajudan Bupati Nina Puspitarini.

Rudy Ketua Umum Persis

SOLO—Klub Persis Solo resmi mendaftarkan diri sebagai salah satu kontestan kompetisi Divisi Utama musim 2017-2018. Pendaftaran klub ditandatangani oleh FX Hadi Rudiyatmo yang menjabat sebagai ketua umum Persis. Proses penandatanganan yang dilakukan dalam pertemuan sejumlah stakeholder Persis Solo di rumah dinas Walikota Surakarta Loji Gandrung, Jumat (13/1) malam, sempat berlangsung alot. Pasalnya, tidak semua pihak langsung menyepakati dokumen pendaftaran ditandatangani FX Hadi Rudyatmo. Instagram

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 1

Jajal Voice Acting Film Animasi

Joglosemar | Insan Dipo Ferdias

AKSI PASOEPATI—Suporter Persis, Pasoepati melakukan aksi saat audiensi di Loji Gandrung,Solo, Jumat (13/1).

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 5

Penangkapan Bandar di Mojosongo

Bukti Keseriusan Polisi Berantas Narkoba BANJARSARI—Penangkapan bandar narkoba di Mojosongo, Jebres oleh Tim Buser Ditnarkoba Polda Jateng membuktikan upaya serius kepolisian memberantas peredaran narkoba di Kota Solo. Hal itu ditegaskan Kapolresta Surakarta Kombes Pol Ahmad Luthfi, Jumat (13/1). Kepada Joglosemar, Kapolresta menegaskan, penangkapan terhadap jaringan bandar narkoba sebagai bukti komitmen kepolisian dalam

memberantas narkoba. “Itu kan sudah menjadi komitmen polisi terhadap pemberantasan narkoba,” terang Kombes Pol Ahmad Luthfi. Lebih lanjut Kapolresta menyebutkan, potensi peredaran narkoba di Kota Solo sangat tinggi. Hal itu dikuatkan dengan realitas Kota Solo sebagai kota wisata, budaya maupun kota bisnis. Kota Solo juga merupakan kota transit.

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 1

SETAN KOBER MAKANAN KHAS UJUNG SELATAN WONOGIRI

Garang Diucap Pulen dan Manis Dikecap

B

unga Citra Lestari tengah menjajal hal baru. Dia tengah memerankan karakter Erin dalam film animasi Si Juki The Movie. Istri artis Malaysia Ashraf Sinclair ini merasa memainkan voice acting untuk animasi cukup menyulitkan dan memiliki tantangan tersendiri baginya. “Ini voice acting bukan dubbing. Jadi rekaman dulu baru dibuat karakternya. Jadi nanti saat syuting direkam, dan gimmick-nya dibuat untuk karakter,” ungkap Bunga Citra Lestari, di kawasan Durentiga, Jakarta Selatan, Kamis (12/1).

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 5

Setan Kober yang satu ini bukan jenis keris pusaka. Melainkan nama camilan sejenis jenang yang hanya ditemukan di wilayah ujung selatan Wonogiri.Bagaimana rasanya?. Aris Arianto

S

ejumlah ibu muda terlihat serius memperhatikan sajian makanan ringan yang ditempatkan di atas piring di Pendopo Kantor Kecamatan Pracimantoro, belum lama ini. Perhatian mereka tertuju pada satu jenis makanan ringan yang dibungkus kertas minyak dan ditempeli tulisan nama makanan tersebut. Cara membungkusnya hanya dengan digulung sebesar ukuran lemper kecil.

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 5

MAKANAN TRADISIONAL— Penampakan si Setan Kober, makanan tradisional yang hanya bisa dijumpai di Desa Sumberagung, Pracimantoro. Foto dimabil baru-baru ini.

Iki Lho!

Kafe Penggemar Final Fantasy Setelah kafe bertema Hello Kitty, kali ini kafe bertema yang sama baru populer di Jepang. Bagi anda penggemar game Final Fantasy, cocok bagi anda untuk mengunjungi Final Fantasy Eorzea Cafe, yang berada di lantai 2 Pasela Resort Akiba. Dikutip dari japanesestations, Jumlah pengunjung yang masuk kafe ini dibatasi dan dibagi menjadi empat sesi hƩp://joglosemar.co/ maksimal dua jam. #Yuhan Perdana Japanesestations

Bahkan rekan-rekan Andy Purnama di DPRD Klaten tidak tahu posisi Andy sekarang. Padahal Andy tidak pernah terlihat ngantor semenjak sang ibu ditangkap KPK.

Yurod Saleh Direktur Pengawasan dan Penindakan Imigrasi

Joglosemar | Aris Arianto

Mereka (PSK asing) masuk ke sini dengan bebas visa kunjungan dan visa on arrival yang sebetulnya bukan untuk kegiatan seperti ini.

Selengkapnya di halaman 8

0877 3500 1497 Kirimkan Komentar Anda Terkait Berita di Halaman ini atau Informasi/Foto Penting di Sekitar Anda melalui Kanal WhatsApp – Telegram – SMS JOGLOSEMAR ini

087836895694 Narkoba kok seperƟ jamur di musim hujan. Patah tumbuh hilang berganƟ. Pengedar sampai Bandar ditangkapi, seperƟ tak habis-habis. SeperƟ rambut, meski dipotong gundul, tetap saja tumbuh. Puyeng.. puyeng….


Solo

2

www.joglosemar.co

SABTU, 14 JANUARI 2017

Balekambang

BMH Galang Dana untuk Rohingya JEBRES—Menjelang pergantian tahun Pesantren Tahfidz Putra Mts – MA Al-Kahfi Hidayatullah bersama Baitul Maal Hidayatullah (BMH) melakukan penggalangan dana untuk korban bencana kemanusiaan di Rohingya dan Aleppo. Penggalangan dana dilakukan di setiap perempatan lampu merah berjarak 200 meter dari kompleks pesantren Hidayatullah Ketua BMH Surakarta, Sunardi Abu Royyan mengatakan, merupakan satu hal yang luar biasa. “Selesai ujian para santri Tahfidz ingin berbuat sesuatu untuk saudara yang sedang mengalami korban kemanusiaan. Alhamdulillah respon para pengendara sangat luar biasa,” terang dia dalam rilisnya kepada Joglosemar, Jumat (13/1). Sunardi berharap Mts – MA Al-Kahfi Hidayatullah yang beralamat di Jalan Ringroad Utara KM 5 Mojosongo, Jebres semakin berkembang dan terus menjadi wadah bagi para pejuang Alquran. # Sika Nurindah

Iwapi Natalan Bareng Anak Yatim BANJARSARI—Keceriaan anak-anak Panti Asuhan Pulau Seribu Serengan Nampak jelas di Ria Resto, Jumat (13/1) siang. Mereka hadir dalam perayaan Natal 2016 dan Tahun Baru 2017 yang diselenggarakan oleh Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (Iwapi) Solo. Ketua Iwapi Solo, Istianingsih mengungkapkan organisasinya menjunjung tinggi toleransi antarumat beragama. Oleh karena itu, perayaan hari besar agama selalu dirayakan bersama-sama. Bukan hanya anggota yang beraga Nasrani, tetapi muslim juga ikut menyemarakkan acara tersebut. Tercatat, dari 90 anggota, 13 di antaranya beragama Nasrani dan sisanya adalah muslim. Jika ada agama lain merayakan hari keagamaan, umat agama lain juga ikut hadir dalam perayaannya. “Dan saat ini kami merayakan Natal dan Tahun Baru 2017. Untuk tahun ini, kami mengundang para anak yatim Panti Asuhan Pulau Seribu. Totalnya ada 39 anak tapi yang hadir hanya 10 orang karena lainnya masih sekolah,” terang dia di sela-sela acara, kemarin. Pengusaha yang akrab disapa Ning itu menjelaskan anak-anak diberikan uang santunan dan juga bingkisan makanan. Dengan harapan, Natal ini mereka ikut bahagia dan suka cita bersama Iwapi. Humas Iwapi Solo, C Ikka Sri Litnaniyah menambahkan acara Natal ini dilakukan secara sederhana. # Murniati

Istimewa

NATAL—Anggota Iwapi Solo menggelar perayaan Natal 2016 dan Tahun Baru 2017 di Ria Resto Solo, Jumat (13/1) siang

Dewan Minta Koridor Gatsu Bebas PKL BANJARSARI—Trotoar atau jalur lambat di koridor Jalan Gatot Subroto (Gatsu) jadi perhatian DPRD Kota Surakarta. Komisi III DPRD Surakarta telah melarang aktivitas perdagangan maupun parkir pada trotoar atau jalur lambat Gatsu Singosaren. Menurut Wakil Ketua Komisi II DPRD Surakarta Sugeng Riyanto mengemukakan, fungsi utama trotoar diperuntukkan bagi pejalan kaki. Sehingga harus bebas dari aktivitas parkir maupun perdagangan. Untuk mengamankan sarana umum dari tukang parkir dan pedagang kaki lima (PKL) sangatlah diperlukan sikap tegas dari pihak Pemkot Surakarta. “Pemkot Surakarta harus tegas melarang aktifitas tukang parkir dan PKL di koridor Gatot Subroto,” ujar dia kepada wartawan, Jumat (13/1). Ditegaskan Sugeng, pihaknya meminta Pemkot Surakarta untuk menutup atau tidak memberi ruang kepada para juru parkir (jukir) dan pedagang menggunakan trotoar untuk segala aktivitas. Ketegasan dari Pemkot akan menutup kesempatan kepada mereka supaya kawasan koridor Gatsu tetap bersih, tertib dan nyaman. Menurut dia, koridor Gatsu bagian dari upaya penataan wajah kota. Pemkot diminta menempatkan petugas keamanan seperti dari Linmas untuk menjaga koridor Gatsu. # Satria Utama

Joglosemar | Insan Dipo Ferdias

PEMBANGUNAN PASAR SANGKRAH—Pedagang tengah berjualan di Pasar Sangkrah, Solo, Jumat (13/1). Direncanakan Pemkot akan membangun ulang pasar tersebut tahun ini.

Pasar Sangkrah Dibangun Maret 220 Pedagang Bakal Dipindah ke Kawasan Vastenburg BALAIKOTA—Pasar Sangkrah di sebelah Stasiun Solo Kota akan segera dibangun dengan anggaran Rp 17,5 miliar dari APBD Kota 2017. Pemerintah Kota (Pemkot) Surakarta pekan depan akan mulai mensosialisasikan rencana pembangunan ke pedagang dan masyarakat di sekitar pasar. “Pekan depan, Rabu (18/1) sudah sosialisasi ke pedagang terkait rencana pembangunan Pasar Sankrah. Saat ini tengah dipersiapkan review detail engeneering design (DED),” terang Kepala Dinas Perdagangan Surakarta, Subagiyo kepada wartawan, Jumat (13/1). Ia mengatakan lelang proyek pembangunan Pasar sangkrah akan mulai dilakukan awal Maret. Diharapkan pekan ketiga Maret penandatangan-

an kontrak kerja sudah bisa dilaksanakan. “Kalau target awal Maret itu lelang dan pertengahan Maret atau awal April bisa dibangun. Untuk ijin dari Kementerian Perhubungan (Kemenhub) sudah dapat mengingat berada di lahan PT KAI, tinggal dari Kementerian Keuangan yang tengah di proses,” paparnya. Subagiyo pengerjaan proyek ini diperkirakan membutuhkan waktu sekitar 10 bulan. Sementara untuk pasar darurat direncanakan dibangun di sebelah timur Benteng Vastenburg. Pertimbangannya, kata dia, karena lokasinya dekat dengan Pasar Sangkrah. “Alternatif lokasi pasar darurat itu di sebelah timur Benteng Vastenburg, itu dengan anggaran sekitar Rp 200 juta. Kalau jumlah pedagang itu banyak tapi yang

Untuk konsep bangunannya akan identik dengan perpaduan gaya kolonial dan Jawa kuno terdata baru 220 pedagang, kan ada PKL juga,” sambungnya. Lanjut dia, untuk konsep bangunannya akan identik dengan perpaduan gaya kolonial dan Jawa kuno. Konsep ini disesuaikan dengan bangunan Stasiun Solo Kota yang masuk benda cagar budaya (BCB). Selain itu pasar akan dibangun terbuka tanpa pagar, menyatu dengan bangunan stasiun. “Nanti bentuk bangunan, warna cat akan disesuaikan dengan stasiun. Arsitekturnya itu perpaduan gaya kolonial dan jawa kuno,” ungkapnya.

RENCANA PEMBANGUNAN PASAR SANGKRAH  Lelang dan penandatanganan kontrak kerja Maret  Perkiraan waktu pengerjaan 10 bulan  Dibangun di lahan PT KAI  Pasar darurat di timur Benteng Vastenburg  Anggaran Rp 17,5 miliar  Jumlah pedagang yang terdata 220 orang  Konsep bangunan perpaduan gaya kolonial dan Jawa kuno  Proyeksi menampung pedagang oprokan dan PKL di sekitar pasar Sumber: wawancara | wel

Sementara itu Walikota Surakarta, FX Hadi Rudyatmo menyatakan tahun ini ada dua pasar tradisional yang akan dibangun dan semuanya di lahan PT KAI, yakni Pasar Sangkrah dan Pasar Jebres. Kedua pasar itu mendesak untuk dibangun ulang karena

kondisinya sudah memprihatinkan dan hampir roboh. “Tahun ini Pasar Sangkrah dan Pasar Jebres kita bangun. Untuk ijin dari Kemenhub sudah dapat guna penggunaan lahan PT KAI untuk kepentingan publik,” tandasnya. # Ari Welianto

Rencana Proyek RSUD Semanggi Disosialisasikan PASAR KLIWON—Tanah uruk bekas bangunan Pasar Klewer yang dibuang di lahan RSUD Semanggi bakal dirapikan kontraktor. Meski demikian, Pemkot mengimbau kepada masyarakat untuk bersabar terhadap kemungkinan dampak yang bakal dirasakan dalam proyek multiyears itu. Lurah Semanggi, Sularso mengungkapkan informasi itu sudah didapatnya dalam sebuah forum bersama warga, beberapa hari lalu. Di mana, RSUD bakal dibangun dalam waktu dekat dan menggunakan sistem multiyears. Oleh karena itu, pihaknya pun sudah melakukan pertemuan dengan RT/RW yang berada di sekitaran lokasi pembangunan tersebut. “Kami sudah bertemu dengan RT, RW, dan tokoh masyarakat di sana. Yang jelas, kami sudah menyampaikan perihal program RSUD itu. Kami pun juga sudah berkonsultasi dengan Pak Walikota mengenai kelurahan dari warga. Dan beliau meminta warga untuk lebih bersabar karena itu adalah dampak dari sebuah proyek,” kata dia kepada Jog-

losemar, Jumat (13/1) siang. Imbas dari pembangunan fisik memang tidak bisa dihindarkan. Meski demikian, Pemkot dan kontraktor akan berusaha meminimalisir imbas itu sehingga masyarakat tidak begitu merasakannya. Imbas yang dimaksud yakni kebisingan akibat operasional alat berat, polusi udara akibat pengerukan tanah dalam pembuatan pondasi bangunan, serta yang lainnya. “Kami sudah sampaikan itu semua kepada masyarakat dan mereka pun bisa memahaminya. Yang jelas, semua masalah bisa diatasi dengan jalan komunikasi yang baik,” tegasnya. Sebelumnya, Walikota Surakarta, FX Hadi Rudyatmo menjelaskan pembangunan RSUD Semanggi bakal menggunakan sistem multiyears namun dengan satu kali lelang. Pemkot memperkirakan pembangunan memakan waktu dua tahun. Dengan pembangunan tersebut, maka diharapkan masyarakat bisa lebih terlayani tanpa harus pergi ke RSUD Surakarta yang berada di Ngipang Banjarsari. # Murniati

Joglosemar | Insan Dipo Ferdias

LAMPION SHIO—Perajin lampion shio menata lampion karakter shio di Mojosongo, Solo, Jumat (13/1). Direncanakan lampion karakter shio tersebut akan dipasang di sepanjang Jalan Jenderal Sudirman pada tanggal 16 Januari nanti.

Tunggakan Dana Pensiun Capai Rp 27 Miliar PTPN IX Janji Cari Solusi Terbaik BANJARSARI—PT Perkebunan Nusantara (PTPN) IX Jawa Tengah (Jateng) mengakui mengalami kesulitan untuk membayar santunan hari tua (SHT) secara utuh. Hal ini disampaikan Kepala Bagian Sumber Daya Manusia (SDM) dan umum PTPN IX, Tri Septiono sebagai tanggapan terkait kehadiran ratusan pensiunan delapan pabrik gula di bawah naungan PTPN IX, Rabu (11/1) lalu. Tri menjelaskan saat ini kondisi perusahaan sedang mengalami kerugian. Sehingga, pihaknya tidak bisa memenuhi permintaan para pensiunan yang menginginkan SHT dibe-

rikan secara utuh. “Kesulitan pembayaran SHT sudah diawali sejak Tahun 2015 hingga saat ini (per 31 Desember 2016) jumlah SHT yang belum terbayar sebesar Rp 27,137 miliar,” jelas Tri melalui siaran pers yang diterima Joglosemar, Jumat (13/1). Atas kondisi tersebut, kata Tri, perusahaan hanya bisa mencicil pembayaran SHT dengan besaran dana maksimal Rp 1 miliar setiap bulannya. “Permintaan tersebut, akan tetap kami sampaikan kepada jajaran direksi, untuk mendapatkan enyelesaian terbaiknya,” katanya. Terpisah salah seorang pensiunan perusahaan tersebut,

Suharjono tetap bersikukuh ingin bertemu dengan jajaran direksi, guna meminta kesepakatan yang sudah dijalin selama ini. “Ada sebanyak 252 pensiunan yang belum mendapatkan SHT. Kita tetap meminta perusahaan untuk diberi kepastian, kapan kita bisa bertemu dengan jajaran direksi,” terangnya. Dalam pertemuan Rabu (11/1) lalu, para pensiunan harus gigit jari, karena jajaran direksi sedang berada di Jakarta. Padahal, penisunan tidak hanya berasal dari Kota Solo, namun ada dari Tegal, Brebes dan masih banyak lagi. # Raditya Erwiyanto


Solo

www.joglosemar.co

SABTU, 14 JANUARI 2017

3

Perbaikan Talut Ambrol Prioritas SOLO—Pemerintah Kota (Pemkot) Surakarta berjanji memprioritaskan pembangunan talut ambrol pada sejumlah anak sungai di Kota Solo di tahun 2017. Walikota Surakarta FX Hadi Rudyatmo menyatakan, Pemkot Surakarta telah memprogramkan pembangunan talut ambrol serta perbaikan kualitas drainase. “Pembangunan serta peningkatan infrastruktur menjadi bagian dalam program Pemkot di tahun 2017,” terang Walikota, Jumat (13/1). Rudy menyebutkan, terkait pembangunan sejumlah talut saat ini, pihaknya terus berkoordinasi dengan pihak Balai Besar Wilayah Sungai Bengawan Solo (BBWSBS). Dijelaskan, sejumlah talut yang ambrol telah dilakukan perbaikan darurat. Namun untuk merealisasikan pembangunan total pada sejumlah talut, Pemkot tidak bisa serta merta membangunannya. “Keinginan kita secepat mungkin dilakukan perbaikan maupun pembangunan sejumlah talut yang ambrol. Namun harus berkoordinasi dengan BBWSBS,” terang Walikota. Ditambahkan, pembangunan talut ambrol menjadi bagian perbaikan infrastruktur vital yang berhubungan langsung dengan masyarakat. Sejumlah talut yang ambrol seperti di Kali Sonto Kampung Sorogenen maupun Kali Gondang di Kelurahan Mojosongo menjadi sasaran utama Pemkot. “Prinsipnya kita akan segera mengerjakan pembangunan dan perbaikan pada sejumlah talut yang ambrol,” ujar Rudy Seperti yang telah diberitakan, tingginya curah hujan di Kota Solo dalam tiga bulan terakhir mengakibatkan sejumlah talut di Kota Solo ambrol. Hingga kini, baru dilakukan perbaikan darurat pada sejumlah titik ambrolnya talut seperti di Kali Sonto Kampung Sorogenen. # Satria Utama

Pemkot Evaluasi Penggunaan Mobil Rental BALAIKOTA—Pemerintah Kota (Pemkot) Surakarta akan mengevaluasi penggunaan mobil rental untuk mobil dinas bagi Aparatur Sipil Negara (ASN). Pasalnya penggunaan mobil rental dianggap pemborosan anggaran dan tidak efesien jika dibandingkan dengan membeli mobil baru untuk operasional. “Nanti kita evaluasi penggunaan mobil rental. Itu kan harus dihitung atau dilihat plus minusnya bagaimana, itu yang nantinya akan dilakukan kebijakan kedepannya,” ujar Sekretaris Daerah (Sekda) Surakarta, Budi Yulistianto kepada wartawan, Jumat (13/1). Saat ini masih ada beberapa Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang memakai kendaraan rental untuk operasional, seperti inspektorat. “Masih ada OPD yang pakai untuk kebutuhan operasional tapi memang tergantung kebutuhan OPD. Satu unit mobil dengan kapasistas mesin dibawah 1.500 CC sekitar Rp 50 juta, jika rental 3 tahun apa tidak lebih baik uangnya itu dibelikan mobil baru,” ungkapnya. Untuk biaya rental yang dikeluarkan belum termasuk biaya operasional kendaraan yang juga ditanggung Pemkot. “Biaya operasionalnya itu tinggi, hampir sama biaya rental. Itu kalau mobil baru sampai lima tahun ke depan untuk anggaran perawatannya tidak terlalu besar atau bisa diproyeksikan nol rupiah,” katanya. Lanjut dia, saat ini Pemkot baru melakukan pengadaan tiga unit mobil dinas baru dengan anggaran Rp 1 miliar. Langkah ini akan dilakukan bertahap. “Ke depan mungkin tidak lagi memakai kendaraan rental melainkan beli baru,” sambungnya. Direncanakan bulan April nanti mobil baru sudah tersedia dan bisa dipakai untuk operasional. “Ini tengah diproses. Kita pakai e-katalog bukan lelang biar cepat, ini untuk mengantisipasi manipulasi,“ pungkas Kepala Bagian Umum (Kabag) Umum Setda Surakarta, Heru Sunardi. # Ari Welianto

0877 3500 1497 Kirimkan Komentar Anda Terkait Berita di Halaman ini atau Informasi/Foto Penting di Sekitar Anda melalui Kanal WhatsApp – Telegram – SMS JOGLOSEMAR ini

Joglosemar | Insan Dipo Ferdias

RUMAH DERET KETELAN—Walikota Surakarta, FX Hadi Rudyatmo, meninjau Rumah Deret Ketelan, Banjarsari, Solo, Jumat (13/1). Didirikannya rumah deret tersebut sebagai solusi kebutuhan tempat tinggal dengan kondisi minimnya lahan.

Rumah Deret Ketelan Diresmikan

Sanitasi Komunal Belum Siap BANJARSARI—Pemerintah Kota (Pemkot) Surakarta meresmikan rumah deret 3WMP di daerah Ketelan atau sebelah utara Pura Mangkunegaran, Jumat (13/1). Sebanyak delapan keluarga yang sementara mengungsi di tempat lain saat proses pembangunan akan segera menempati rumah deret 3WPM yang dibangun dengan anggaran sekitar Rp 4 miliar. Hanya saja untuk sanitasi komunal saptic tank untuk pembuangan limbah manusia belum sepenuhnya jadi. Namun Pemkot memastikan jika itu bisa digunakan saat penghuni mulai menempati rumah deret. “Memang belum jadi

dan harus segera diselesaikan. Tadi sudah konfirmasi itu bisa dipakai namun belum bisa sepenuhnya,” terang Kepala Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan Surakarta, Agus Djoko Witiarso kepada wartawan, Jumat (13/1). Agus menjelaskan rumah deret yang ada sekarang ini harus terhubung dengan saptic tank komunal. Namun demikian nantinya keberadaan saptic tank komunal belum bisa menjangkau warga di sekitarnya lantaran luasnya terbatas. Ke depan, kata dia, keberadaan saptic tank diharapkan bisa dibangun di sepanjang Kali Pepe,

sehingga tidak ada lagi limbah rumah tangga yang dibuang ke sungai. Walikota Surakarta, FX Hadi Rudyatmo mengatakan secepatnya akan melanjutkan pembangunan sanitasi komunal. Pihaknya mengatakan akan berkomunikasi dengan DPRD untuk bisa mendahului anggaran perubahan. “Itu sudah dibangun tapi belum

jadi dan akan dilanjutkan. Itu anggarannya dari Dana Alokasi Khusus (DAK) tapi belum turun, makanya akan pakai dana APBD dulu,” paparnya. Ia mengatakan rumah deret 3WMP yang merupakan singkatan dari Waras, Wasis, Wareg, Mapan dan Papan ini desainya cukup bagus dan layak ditempati warga. Dengan kondisi itu semua maka tidak ada alasan lagi tempat tersebut menjadi kawasan kumuh. “Ini bagus, kan sebelum membangun itu harus paparan ke saya dulu. Jadi setelah warga dapat kunci bisa langsung di tempati,” ungkapnya. Walikota mengungkapkan

keberadaan rumah deret ini lebih representatif dan tempat tinggal warga lebih tertata. “Ini untuk penataan kawasan dan menyediakan rumah layak huni bagi warga. Rumah deret ini sebagai percontohan,” sambungnya. Sementara itu salah satu warga, Sri Umiyati (68) mengaku senang bisa menemapati rumah deret. Selama ini ia tinggal di indekos daerah Ketelan saat proses pembangunan, dengan sewa Rp 500.000 per bulan. “Pekan depan akan ditempati. Senang bisa balik lagi ke sini dengan bangunan baru dan fasilitasnya pun memadai,” pungkasnya. # Ari Welianto

Swasta Dilibatkan untuk Meramaikan Pasar Tradisional BALAIKOTA—Pemerintah Kota (Pemkot) Surakarta akan menggandeng pihak swasta untuk meramaikan Pasar Pucangsawit dan Pasar Panggungrejo. Pasalnya banyak pihak salah satu Pedagang Kaki Lima (PKL) Jalan Kolonel Sutarto yang akan dipindahkan ke sana menganggap jika kedua pasar tersebut sepi. “Ya, nanti kita menggandeng kalangan profesional dan swasta. Ini untuk meramaikan dengan kegiatan-kegiatannya,” ujar Kepala Dinas Perdagangan Surakarta, Subagiyo kepada wartawan, Jumat (13/1). Pemkot akan terus berupaya untuk meramaikan pasar tersebut. Nantinya bersama dengan pihak lain, seperti Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) atau Solo Creative City Network (SCCN) bisa membuat program di sana. Ini bisa menjadi stimulus masyarakat untuk datang ke pasar-pasar tradisional. “Kita sudah komunikasikan ini,” imbuhnya.

Subagiyo mengatakan sulu banyak pedagang yang datang secara tiba-tiba menjadi PKL atau pedagang musiman. Kemudian di data dan dimasukan ke pasar setelah selesai dibangun dan ternyata tidak bisa berjualan. “Itu PKL setengah-setengah. Mereka bukan PKL asli,” katanya. Sesuai peraturan yang ada, PKL Jalan Kolonel Sutarto bisa menempati kedua pasar tersebut untuk berjualan. Karena Pemkot tetap melarang mereka berjualan pada pagi dan siang hari. Sementara itu Walikota Surakarta, FX Hadi Rudyatmo menegaskan tidak akan segan melakukan penertiban jika masih ada PKL yang membuka lapak di Jalan Kolonel Sutarto pagi dan siang hari. “Maunya pedagang kan enak berjualan di ruang publik. Tapi itu melanggar aturan. Larangan ini tidak hanya berlaku di sana (Jalan Kolonel Sutarto) tapi juga di tempat lain seperti di City Walk atau di jalan-jalan lain,” pungkasnya. # Ari Welianto

Papan Reklame Roboh Timpa Mobil BANJARSARI- Satu mobil dan dua sepeda motor tertimpa papan reklame di Jalan Yosodipuro, Jumat (13/1) siang. Beruntung tidak ada korban jiwa maupun luka runtuhnya papan reklame berukuran 3X1 meter yang berada di depan Kantor Miki Tour di bilangan Jalan Yosodipuro No 54. Dwi Kartika (23) saksi mata menyatakan, papan reklame roboh disebabkan angin kencang sebelum hujan turun. Robohnya baliho disertai

Walikota Surakarta mengatakan secepatnya akan melanjutkan pembangunan sanitasi komunal

dengan robohnya tembok penyangga atau fondasi. “Papan reklame roboh disebabkan angin kencang. Peristiwa ini terjadi sekitar pukul 14.00 WIB,” terang Dwi. Disebutkan, satu unit mobil yang tertimpa Honda HR-V AD 9052 WU tertimpa papan reklame. Akibatnya bagian atap mobil mengalami goresan. Kerusakan cukup parah justru terjadi pada dua sepeda motor jenis Honda Beat lantaran tertimpa tem-

bok reklame. Satu motor AD 3554 SO rusak pada bagian bodi dan tutup knalpot. Sedangkan satu unit motor lainnya lampu depan dan belakang pecah serta ada kerusakan pada beberapa titik bagian bodi motor. Hudiono operator mobil Damkar yang tiba di lokasi pukul 15.20 WIB mengaku tidak mengetahui detail peristiwa. “Saat sampai di lokasi, puing-puing sudah bersih,” terang dia. # Satria Utama

Joglosemar | Insan Dipo Ferdias

JEMBATAN ULUNG—Warga melintas di Jembatan Ulung Pajang Laweyan, Solo, Jumat (13/1). Kondisi talut di dekat jembatan tersebut dikeluhkan warga karena tidak diberi pagar pembatas dapat membahayakan warga terutama anak-anak.

Serengan Paling Minim Ruang Terbuka Hijau SERENGAN—Wilayah Kecamatan Serengan menjadi daerah paling minim dalam hal Ruang Terbuka Hijau (RTH) di Kota Bengawan. Sementara itu kemungkinan pembangunan RTH pun sangat kecil mengingat Pemkot sudah tidak memiliki lahan di sana. Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Surakarta, Hasta Gunawan mengungkapkan wilayah Serengan merupakan kecamatan paling kecil dibandingkan empat kecamatan lainnya. “Yang paling minim RTH adalah Kecamatan Serengan. Di sana adalah wilayah perkotaan jadi memang tidak ada lahan. Alhasil, anak-anak bermain di wilayah lain atau lapangan yang tersedia seperti

di wilayah Kartopuran dan Tipes. Bisa juga anak-anak larinya ke wilayah Solo Baru yang berbatasan langsung dengan Serengan,” katanya kepada Joglosemar, Jumat (13/1). Meski demikian, pihaknya tidak bisa berbuat banyak lantaran keterbatasan lahan di sana. Pemkot juga sudah tidak memiliki lahan yang bisa difungsikan sebagai RTH. Pemkot, imbuh dia, hanya mengandalkan kawasan bantaran Kali Tanggul yang berada di wilayah Danukusuman. “Kami hanya berharap lahan itu tidak dialihfungsikan sebagai hunian. Karena selama ini bantaran identik dengan hunian, jadi kita sudah berpesan kepada pihak kelurahan setempat un-

tuk melakukan pengawasan mengenai kemungkinan pendirian bangunan di sana,” katanya. Kalau pun nantinya Pemkot membangun RTH di wilayah Kecamatan Serengan, tentunya harus merogoh uang yang cukup banyak guna membeli lahan. Hal ini sehubungan dengan ketiadaan tanah untuk membangun RTH. Sementara itu, wilayah Banjarsari dan Jebres menjadi kecamatan yang paling banyak memiliki RTH. Pasalnya, di kedua wilayah itu terdapat banyak RTH yang saat ini sudah menjadi ikon Solo. Seperti halnya area Manahan, Taman Balekambang, dan lainnya. # Murniati


Klaten & Boyolali

4 Lintas Merapi

Kena Tilang Tak Perlu Sidang KLATEN—Pengadilan Negeri (PN) Klaten gencar menyosialisasikan Peraturan Mahkamah Agung (Perma) Nomor 12 Tahun 2016 tentang Tata Cara Penyelesaian Perkara Pelanggaran Lalu Lintas. Ketua Pengadilan Negeri Klaten, Hisbullah Idris, dalam rilisnya, Kamis (12/1) lalu mengatakan, berdasarkan Perma tentang Tata Cara Penyelesaian Perkara Pelanggaran Lalu Lintas itu, para pelanggar untuk membayar denda tilang tidak perlu mengikuti persidangan, dan besaran denda sudah diputuskan dan dapat dilihat di papan pengumuman Pengadilan Negeri Klaten. “Besaran denda tilang juga bisa diakses langsung melalui website Pengadilan Negeri Klaten www.pn-klaten.go.id/tilang/. Sedangkan pembayaran denda tilang dan pengambilan barang bukti pada kasir Kejaksaan Negeri Klaten,” ujarnya. Melalui Perma tersebut diharapkan semakin meningkatkan pelayanan dan transparasi. Pihaknya juga mengimbau agar jajarannya bekerja sama secara profesional dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. “Kita harapkan dengan pelayanan ini mendapatkan respon positif dari masyarakat,” ujarnya. # Dani Prima

Buron Kasus Curanmor Dibekuk BOYOLALI—Sempat buron, pelarian Sri Nuryanto (17), warga Dukuh Cermo, Desa Tambak, Kecamatan Mojosongo, akhirnya berhasil dihentikan petugas. Tersangka kasus pencurian sepeda motor (Curanmor) tersebut ditangkap polisi saat pulang rumahnya. Kapolres Boyolali, AKBP M Agung Suyono melalui Kasatreskrim AKP M Huda mengatakan, tersangka berhasil ditangkap, Selasa (10/1). Saat ini, tersangka ditahan di Mapolres untuk penyidikan lebih lanjut, Jumat (13/1). Dijelaskan Huda, tersangka tersangkut kasus pencurian sepeda motor di Kampung Singoranon, Kelurahan Pulisen, Boyolali Kota. Tertangkapnya tersangka Sri Nuryanto ini, merupakan hasil pengembangan dari pelaku lainnya yang sudah tertangkap terlebih dahulu. Menurut AKP M Huda, sebelum ini polisi sudah menangkap tersangka Yoga Adi Permana berikut barang bukti satu sepeda motor hasil pencurian yang dilakukan akhir tahun kemarin. Yoga dan Sri Nuryanto mencuri sepeda motor Mio AD 3610 UW milik Rudiyanto Cahya, warga Pulisen. Saat ini, kasus Yoga sudah dilimpahkan ke Kejaksaan Negeri Boyolali. Sementara tersangka Sri Nuryanto, akhirnya berhasil ditangkap setelah buron beberapa waktu lalu. # Ario Bhawono

Polisi Masuk Sekolah

Halaman nganyar

Wardoyo

Halaman Wonogiri Jason

Halaman li Klaten Bu rini

Halaman li Klaten Vivi

KLATEN—Jajaran Polsek Karanganom mengelar kegiatan pembinaan dan penyuluhan taat hukum kepada para siswa di sekolah-sekolah yang ada di Kecamatan Karanganom. Kegaitan dengan nama Polisi Masuk Sekolah ini diharapkan dapat menekan angka kenakalan remaja. Kapolsek Karanganom AKP Sugeng Handoko mengatakan, program ini akan terus digalakkan mengingat maraknya kenakalan remaja yang kerap terjadi di kalangan pelajar. “Karena itu, kepolisian mengambil langkah memasuki sekolah–sekolah memberikan pembinaan sejak dini sehingga dapat membentuk karakter anak-anak bangsa yang berkepribadian baik dan taat hukum,” jelas AKP Sugeng, Kamis (12/1). Sementara itu Kanit Binmas Polsek Karanganom Aiptu Muji Widodo memberikan penyuluhan kepada siswa MTS N Fillial Tegalarum Kunden Karanganom mengenai penanggulangan kenakalan remaja, bahaya Info Iklan narkoba, bahaya seks bebas hingga mensoUntuk kemudahan pemasangan iklan di sialisasikan rambu-rambu lalu lintas jalan. Harian JOGLOSEMAR, silahkah hubungi Program Polisi masuk sekolah tersebut nomor berikut melalui sms/telepon. disambut antusias oleh siswa-siswi dan guru-guru, rencananya terus berke0813 2936akan 5968 lanjutan ke sekolah-sekolah lainnya guna membentuk generasi-generasi yang taat 3500 1497 Iklan hukum.0877Info Kepolisian berharap siswa-siswi termoKirimkan Komentar Anda Untuk kemudahan pemasangan iklan di tivasi dan menghindari hal-hal yang berTerkait Beritasilahkah di Halaman ini Harian JOGLOSEMAR, hubungi atau Informasi/Foto Penting nomor berikut melalui sms/telepon. bau negatif sehingga dapat meningkatkan di Sekitar Anda melalui prestasi belajar agar kelak sukses Kanal dalam – Telegram – SMS 082WhatsApp 138 226 229generasi menggapai cita-cita serta menjadi JOGLOSEMAR ini penerus yang membanggakan. # Dani Prima

Iklan 0877Info 3500 1497

Untuk kemudahan pemasangan iklan di Kirimkan Komentar Anda Harian JOGLOSEMAR, silahkah hubungi Terkait Berita di Halaman ini nomor berikut melalui sms/telepon. atau Informasi/Foto Penting di Sekitar Anda melalui Kanal WhatsApp – Telegram – SMS JOGLOSEMAR ini

0858 4261 1305 Info Iklan

Untuk kemudahan pemasangan iklan di Harian JOGLOSEMAR, silahkah hubungi nomor berikut melalui sms/telepon.

0899 5358 113

www.joglosemar.co

sabtu, 14 januari 2017

Sri Mulyani Pilih 9 Pejabat Sebagai Plt Kepala OPD Baru KLATEN—Sehari setelah pengkukuhan 720 Aparatur Sipil Negara (ASN), Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Klaten, Sri Mulyani langsung menunjuk sembilan pegawai menjadi Plt Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) baru. Surat Keputusan (SK) penunjukan sudah diserahkan kepada yang bersangkutan di Gedung B 1 Komplek Kantor Pemkab Klaten, Jumat (13/1). Plt Bupati Klaten Sri Mulyani mengatakan, penunjukan sembilan pejabat eselon II ini (lihat tabel) untuk menunjang kelancaran tugas dan fungsi OPD yang baru dibentuk dalam Susunan Organisasi Tata Kerja (SOTK) 2017. “Penunjukkan ini sudah melalui pertimbangan, jadi saya harap nanti para Plt yang sudah ditunjuk dapat menjalankan fungsinya dengan baik,” tuturnya, Jumat (13/1). Mulyani juga meminta sembilan Plt kepala OPD gerak cepat melakukan koordinasi untuk mengurus persyaratan pencairan gaji PNS bulan Januari. Dari seluruh OPD, tinggal sembilan OPD tersebut yang belum menyelesaikan persyaratan pencairan gaji karena menunggu kepala Plt. Diharapkan, pekan depan pada Senin atau Selasa gaji PNS bulan Januari sudah terbayarkan. “Sanggup, ikhlas tenan? Karena ini tugasnya tambah, yang kemarin hanya satu OPD sekarang pegang dua OPD. Kami minta berikan inovasi untuk mewujudkan pelayanan yang terbaik,”kata Sri Mulyani saat menyerahkan Surat Keputusan (SK) penunjukkan di Gedung B 1. Sartiyasto yang juga merangkap jabatan sebagai Kepala Badan Kepegawaian Pengembangan Pelatihan Daerah (BKPPD) Klaten mengatakan, penunjukkan Plt yang menempati OPD yang baru dibentuk tersebut atas rekomendasi dari pihaknya. “Kita sudah setor beberapa nama untuk ditunjuk sebagai Plt di OPD yang baru dibentuk dan hari ini Bu Sri Mulyani langsung menandatangani SK dan diserahkan kepada pejabat yang ditunjuk,” tuturnya. Sartiyasto melanjutkan, penunjukan 9 pejabat eselon II di OPD yang baru dibentuk ini,

Joglosemar | Dani Prima

PAKAIAN BEBAS RAPI—Plt Bupati Klaten Sri Mulyani menyerahkan SK penunjukkan kepada sembilan kepala Plt OPD di ruang rapat Gedung B1 Komplek Kantor Pemkab Klaten, Jumat (13/1).

Penunjukan Plt ini sudah melalui pertimbangan, jadi saya harap nanti para Plt yang sudah ditunjuk dapat menjalankan fungsinya dengan baik Sri Mulyani

Plt Bupati Klaten

masuk dalam 76 jabatan yang kosong setelah SOTK 2017 diberlakukan. Jadi masih ada 67 jabatan yang kosong mulai dari eselon III dan IV. “Untuk eselon III dan IV nanti ditunjuk langsung oleh Plt kepala OPD masing-masing. Penunjukkan pejabat eselon II dan IV ini juga dengan status Plt,” ujar Sartiyasto. Perlu diketahui Pemkab Klaten sampai saat ini sesuai izin yang diberikan oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) hanya bisa melaksanakan pengukuhan ASN saja. Sedangkan untuk pergeseran posisi jabatan dan promosi jabatan ASN belum bisa dilaksanakan. Hal ini merupakan imbas penangkapan Bupati Klaten Sri Hartini melalui Opera-

Tandon Air Umum Jarang Dibersihkan BOYOLALI—Relawan PMI Boyolali melakukan gerakan pembersihan tandon air resevoar masyarakat atau penampungan air umum, terutama di kawasan rawan bencana. Selain itu, PMI juga menyalurkan bantuan tandon air untuk 24 desa di Boyolali, yang rawan kekeringan. Relawan sekaligus Humas PMI Boyolali, Aziz Nugroho mengungkapkan, kegiatan pembersihan tandon air umum dilakukan sejak beberapa minggu terakhir dengan sasaran tandontandon air umum di wilayah rawan bencana, di antaranya di wilayah Kecamatan Selo. “Tujuannya untuk meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat terutama terkait air bersih,” ungkap dia, Jumat (13/1). Dijelaskannya, selama ini yang sering dibersihkan biasanya adalah tandon air milik pribadi. Sementara untuk bak penampungan air umum justru jarang mendapat perhatian untuk dibersihkan. Padahal, bak penampungan air umum justru menjadi sentral distribusi air bersih. Senada, Kasi Pelayanan Masyarakat dan Peningkatan SDM PMI Boyolali, Slamet Hariyanto mengatakan, selain kegiatan bersih bak penampungan

umum, pihaknya juga menyalurkan bantuan 24 tandon air untuk 24 desa rawan bencana kekeringan. “Bantuan tandon meliputi 23 kapasitas 2.000 liter dan satu tandon volume 5.000 liter,” terang dia. Kegiatan dan bantuan tandon air tersebut menurut Slamet, merupakan bantuan dari Palang Merah Amerika Serikat, yang difasilitasi PMI Jateng. Saat ini sebagian tandon sudah didistribusikan ke desa-desa penerima bantuan. Selain itu, bantuan lainnya yakni bantuan air bersih dengan sistem penyaluran menggunakan Cash Transfer Project (CTP) kepada 400 keluarga di wilayah Boyolali Kota. Sistem CTP ini, bantuan berupa uang senilai Rp 900.000 dengan peruntukkan pembelian air bersih dari UKM penyedia air bersih untuk tiga bulan. Sistem CTP ini, penerima bantuan diberikan kartu CTP dengan nilai uang di atas, dan dapat dibelanjakan pada UKM penyedia air, bekerja sama dengan perbankan. “Kartu ini bebas dibelikan air mineral apa saja dan berlaku sejak November kemarin hingga akhir Januari ini,” imbuh dia. # Ario Bhawono

si Tangkap Tangan (OTT) oleh Komisi Pemberantas Korupsi (KPK) atas dugaan suap jabatan. Sebelum menyerahkan SK penunjukkan sembilan Plt Kepala OPD yang baru, Plt Bupati Klaten Sri Mulyani mengelar Inspeksi Mendadak (Sidak) di beberapa OPD yang ada di Komplek Kantor Pemkab Klaten. Sri Mulyani mengatakan, pasca terjadinya OTT KPK itu banyak ASN di Pemkab Klaten yang merasa was-was. “Saya hanya melakukan kunjungan saja, untuk memberi dorongan semangat kepada ASN pasca kejadian itu (OTT Bupati Klaten Sri Hartini),” katanya. Menurutnya, seluruh ASN

di Pemkab Klaten sudah tidak perlu khawatir lagi, sebab ini moment untuk berubah. “Saya minta seluruh ASN disini bekerja dengan jujur dan mengutamakan pelayanan kepada masyarakat,”tuturnya. Dalam sidak tersebut, Sri Mulyani didampingi oleh Sekertaris Daerah (Sekda) Klaten Jaka Sawaldi dan

beberapa pejabat OPD Pemkab Klaten. Sri Mulyani juga mendengarkan keluhan dari beberapa ASN. Salah satunya di Bagian Umum Pemkab Klaten yang mengeluh ruang kerja terasa panas, sehingga tidak nyaman untuk bekerja. Sri Mulyani berjanji akan memasang penyejuk ruangan (AC). # Dani Prima

Ibu-ibu Tumang Heboh Jokowi BOYOLALI—Mendengar rencana kehadiran Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke sentra kerajinan Tumang, Desa/Kecamatan Cepogo, ibu-ibu setempat heboh. Jokowi dijadwalkan me-launching kemudahan impor tujuan ekspor Industri Kecil dan Menengah (KITE IKM) akhir Januari ini di sana. Kabar kedatangan Jokowi sudah didengar masyarakat Tumang. Warga antusias menyambut kedatangan Jokowi nanti. Kehebohan bahkan terjadi terutama di kalangan ibu-ibu, yang ramai membicarakan rencana kedatangan Jokowi tersebut. “Senang saja kalau Pak Jokowi datang,” tutur Siti Rahayu, salah satu ibu-ibu warga Tumang, Jumat (13/1). Dia mengaku mendengar kabar tersebut dari obrolan para tetangga. Menurut Siti, jika Jokowi nanti jadi hadir ke Tumang, selain akan memberikan dampak positif perkembangan UKM, juga akan semakin membuat Tumang terkenal. Sementara itu rencana kedatangan Jokowi ke Tumang disampaikanKasubdit Komunikasi dan Publikasi Bea Cukai, Deni Surjantoro, dalam rapat koordinasi bersama launching KITE IKM di Gedung Lembu Sora Boyolali, kemarin. Menurut Deni, Tumang terpilih men-

Joglosemar | Ario Bhawono

KERAJINAN TUMANG—Sejumlah hasil kerajinan tembaga yang dihasilkan pengrajin Tumang, Cepogo, Jumat (13/1). jadi tempat untuk lounching KITE IKM karena lolos survei yang dilakukan Kementerian Keuangan melalui Direktorat Jenderal Bea dan Cukai. Terkait KITE IKM, menurut Deni merupakan kebijakan pembebasan bea masuk dan pajak impor bagi IKM yang memerlukan impor bahan baku. Dengan catatan, hasil produksi IKM yang melakukan impor bahan baku tersebut nantinya diekspor. Kebijakan KITE IKM ini diharapkan dapat membantu para pelaku usaha IKM dalam mengembangkan usahanya. “KITE IKM akan diluncurkan oleh Presiden Joko Widodo di sentra tembaga Tumang, Bo-

yolali,” terang Deni. Wakil Bupati Boyolali, M. Said Hidayat menegaskan, kegiatan IKM di Tumang mayoritas untuk diekspor. Di sisi lain, bahan bakunya selama ini impor dan diperoleh melalui distributor. Sehingga pihaknya menyambut positif program KITE IKM, yang diharapkan dapat memotong rantai pasok, bea masuk, serta PPN impor yang akan dibebaskan. Sehingga nantinya pengrajin Tumang akan lebih kompetitif lantaran ongkos bahan baku lebih hemat. “Harapan kami ini menjadi anugerah, khususnya bagi pelaku IKM di Tumang,” imbuh Wabup. # Ario Bhawono

Awas Serangan Hama Wereng di Cuaca Lembab BOYOLALI—Petani diminta untuk mewaspadai serangan hama wereng. Kepala Dinas Pertanian (Dispertan) Boyolali, Bambang Purwadi mengatakan, sejauh ini pihaknya belum belum menerima laporan adanya serangan. Namun potensi serangan bisa saja terjadi menyusul tingginya tingkat kelembaban udara di puncak musim penghujan

saat ini. Menurut Bambang, di musim penghujan seperti saat ini, rentan serangan berbagai jenis hama. “Serangan hama yang perlu diwaspadai terutama hama wereng coklat dan hama pengerek batang,” ungkap Bambang, Jumat (13/1). Dijelaskannya, dua jenis hama ini mudah muncul saat tingkat kelembaban sangat ting-

gi, terutama di musim penghujan. Meski demikian, diakui Bambang di awal tahun ini, pihaknya belum menerima laporan terjadinya serangan hama, khususnya wereg coklat. Sementara itu serangan hama pengerek batang juga patut diwaspadai petani. Pasalnya, hingga November 2016 kemarin, tercatat serangan hama yang dikarenakan ulat ini, mencapai

126 hektare dari total luasan tanam 6.772 hektare. Sebaran serangan hama pengerek batang tersebut antara lain di Kecamatan Sambi ( 35 hektare), Boyolali Kota ( 22 hektare ) Sawit (16 hektare), Banyudono (19 hektar). Kemudian Ngemplak (16 hektare), Mojosongo (12 hektar ), Teras (4 hektare ) dan Kecamatan Nogosari (2 hektare).

Dijelaskan Bambang, serangan hama penggerak batang atau dalam bahasa Jawa disebut hama beluk itu, diakibatkan tingginya kelembaban lahan tanaman padi akibat curah hujan yang tinggi. Jika dibiarkan, serangan hama bisa cepat meluas. “Serangan hama pengerek batang ini menyebabkan bulir padi kopong tak berisi,” imbuh dia. # Ario Bhawono


Halaman nganyar

Wardoyo

www.joglosemar.co

sabtu, 14 JANUARI 2017

Sumbangan Adi Wiyata

Komite SMPN 1 Masaran Minta Maaf

SRAGEN—Pihak komite SMPN 1 Masaran menyatakan sudah menyambangi dan minta maaf kepada wali murid asal Jenar, Joko Purwanto yang memprotes sumbangan program Adi Wiyata, Jumat (13/1). Tidak hanya itu, komite juga siap untuk membuat kuitansi jika memang wali murid menghendaki. Penegasan itu disampaikan Kepala SMPN 1 Masaran, Ramelan, menyusul mencuatnya aksi protes yang dilayangkan Joko dua hari lalu. Kepada Joglosemar, ia mengatakan komite dan perwakilan guru sudah menyambangi rumah Joko guna meluruskan persoalan serta meminta anaknya agar kembali masuk sekolah. Ia juga menyampaikan perihal sumbangan Adi Wiyata, sebenarnya tak ada keharusan. "Kalau soal sumbangan, seandainya keberatan tidak mbayar pun ndak apa-apa. Kan sudah kami sampaikan bahwa itu sifatnya sumbangan," paparnya. Soal kuitansi, komite sudah siap untuk itu. Sementara soal perkataan guru Bahasa Jawa, Heni, yang oleh Joko dinilai menyindir, ia memastikan hanya kesalahpahaman. Sebab saat diklarifikasi oleh tim Disdik, Heni mengaku tak pernah mengucapkan sindiran apalagi melecehkan. "Tidak benar kalau bilangnya seperti yang diberitakan itu. Dia itu hanya membacakan daftar siswa yang belum bayar saja," urainya. Kabid SMP Disdikbud Sragen, Hadi Sutopo, menegaskan, bahwa sumbangan tidak memaksa harus sebesar Rp 277.000. Besarannya tergantung kemampuan wali murid. Bahkan siswa miskin harus digratiskan. Sementara, Sekretaris Disdikbud, Suwardi, menyampaikan secara prinsip Permendikbud memang membolehkan sekolah menerima sumbangan wali murid. Dengan catatan, sukarela, tanpa paksaan dan tidak memberatkan. Persoalan bukti kuitansi, karena sifatnya sumbangan, sebenarnya boleh pakai kuitansi boleh tidak. Namun yang terpenting pengelolaan dana dan pertanggungjawaban disampaikan secara transparan. # Wardoyo

3 Jembatan Rusak Belum Tersentuh SRAGEN–Kerusakan infrastruktur akibat bencana yang terbengkalai ternyata tak hanya ada di Gondang. Di wilayah Kecamatan Mondokan, ada tiga jembatan rusak yang selama ini juga belum tersentuh perbaikan. Tiga jembatan itu berlokasi di Desa Trombol. Dua di antaranya berada di Dukuh Ngunut sedangkan satu lainnya berlokasi di Dukuh Jatirejo. Menurut Penjabat (Pj) Sekdes Trombol, Bambang Tugiyono kepada wartawan, menyampaikan dua jembatan rusak beberapa tahun lalu. Sedangkan satu jembatan rusak sejak hujan deras akhir Desember 2016 lalu. Pj Sekretaris Desa Trombol Bambang Tugiyono, menjelaskan lokasi jembatan yang rusak berada di Dukuh Ngunut RT 3 Desa Trombol, di lokasi tersebut terdapat dua jembatan. ”Kalau di Ngunut itu sudah 6 tahun belum ada perbaikan dari pemerintah,” katanya. Lantas di Jatirejo RT 8, jembatannya hancur waktu banjir akhir Desember 2016 silam. Karena tak kunjung diperbaiki, jembatan itu hampir menelan korban jiwa. Menurutnya, kerusakan itu sudah dilaporkan berkali-kali ke kecamatan dan dinas terkait. Setiap dilaporkan juga sudah ada pengecekan oleh petugas. Akan tetapi perbaikan yang dinanti ternyata hingga kini tak pernah ada realisasi. "Padahal yang di Ngunut itu jembatan yang menghubungkan dengan jalan poros ke Sukodono,” ungkapnya. Untuk akses sementara, warga terpaksa membuat jembatan darurat dari bambu. Namun yang bisa lewat hanya roda dua itu pun dengan ekstra hati-hati. Terpisah, Kepala Harian Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sragen, Dwi Sigit Kartanto, menyampaikan jemba0877 3500 1497dengan tan tersebut belum bisa dibangun dana tidak terduga meski diterjang banjir. Kirimkan Komentar Anda Pasalnya harus menunggu darurat Terkait Berita di status Halaman ini bencana dan atau menunggu izin dari bupati. Informasi/Foto Penting di Sekitar AndaBPBD melalui Kanal ”Sama teman-teman akan ke WhatsApp – Telegram SMS sana, tapi pakai dana tidak terduga–belum JOGLOSEMAR ini bisa,” ujarnya. # Wardoyo

0877 3500 1497 Kirimkan Komentar Anda Terkait Berita di Halaman ini atau Informasi/Foto Penting di Sekitar Anda melalui Kanal WhatsApp – Telegram – SMS JOGLOSEMAR ini

Info Iklan Untuk kemudahan pemasangan iklan di Harian JOGLOSEMAR, silahkah hubungi nomor berikut melalui sms/telepon.

0813 2936 5968

Sragen & Karanganyar

5

KISAH TKI DIGEREBEK DI KARANGPANDAN KARANGANYAR

Trisnawati Hanya Ingin Membahagiakan Keluarga

T

risnawati (34) tidak mampu menahan air matanya. Bagaimana tidak, mimpinya untuk menjadi Tenaga Kerja Indonesia (TKI) dan membahagiakan keluarganya pupus sudah. Kesedihan perempuan asal Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) terlihat saat tim gabungan dari Deputi BNP2TKI (Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan TKI) serta BP3TKI (Balai Pengawasan Penempatan dan Perlindungan TKI) Jawa Tengah (Jateng), menggerebek rumah Hermawan pada Kamis (12/1) malam, lantaran diduga sebagai penyalur ilegal. “Kita tidak tahu pak kalau seperti ini, katanya dari orang yang mencarikan jalan itu PT ini bener dan tidak ada masalah. Dari rumah itu pokoknya mau cari rezeki buat anak dan keluarga. Tapi malah seperti ini,” kata Trisnawati, sembari meneteskan air mata. Dia mengaku, ada lima temannya yang juga berada di penampungan tersebut. Hal serupa juga dialami oleh Sumarni (42) warga Trenggalek. Niatnya ingin mencari rezeki di luar negeri untuk mencukupi ketiga anaknya dan suaminya harus pupus di tengah jalan. Sumarni yang sebelumnya berangkat dan mendapatkan informasi lowongan dari tetangganya tersebut mengaku bingung. Jika tidak jadi berangkat tanggung jawab ke keluarga seperti apa. Pasalnya, saat berangkat ia diberikan uang saku Rp 3 juta oleh keluarga-

Joglosemar | Rudi Hartono

BERTEMU CALON TKI—Deputi BNP2TKI (Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan TKI) Agusbin Subiantoro, saat berbincang dengan perwakilan Calon TKI yang berada di penampungan milik Hermawan alias Alan (54), di kampung Gerdubloro, Karangpandan, Karanganyar, Kamis (13/1) malam. nya sebagai bekal untuk merantau. “Ya malu saja pak, nanti gimana kalau di pulangkan lagi ke kampung, katanya mau keluar negeri, tapi malah terkena masalah seperti ini,” ucap Sumarni. Selain Trisnawati dan Sumarni masih ada 10 calon TKI lagi yang juga berada di penampungan tersebut. Selama berada di penam-

pungan, ke 12 calon TKI berada dalam satu kamar dengan ukuran kurang lebih 8 x 6 meter. Para calon TKI berharap kepada pemerintah untuk memberikan solusi terbaik. “Kami pasrah pak, cuma kami minta ada kebijakan dari pemerintah saja. Karena niat kami itu bekerja untuk mencari rezeki yang baik untuk keluarga,” kata Trisnawati yang

mengaku nekat meninggalkan anaknya yang baru berumur 13 bulan. Sementara itu, Deputi BNP2TKI, Agusbin Subiantoro, didampingi kepala BP3TKI Jateng, Ade Rachman, mengatakan untuk sementara waktu sembari menunggu proses penyelidikan dari pihak terkait nantinya calon TKI tersebut bakal dititipkan di rumah ter-

sebut. Dan pihak dari pemerintah bakal mencarikan PT yang resmi agar nantinya 12 calon TKI itu dapat bekerja sesuai yang diharapkan. “Nanti akan kita pikirkan, menunggu proses penyidikan. Dan mereka akan kita carikan penyalur yang bersih dan benar-benar resmi,” kata Agus, didampingi Ade Rachman. # Rudi Hartono

Satker Kekurangan Ratusan PNS SRAGEN—Sejumlah satuan kerja (Satker) dilaporkan meminta tambahan personel PNS karena mengalami kekurangan jumlah PNS. Kekurangan itu terutama dialami oleh Satker-satker baru hasil penataan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) akhir tahun lalu. Permintaan PNS itu diungkapkan oleh Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Sragen, Sarwaka, Jumat (13/1). Kepada Joglosemar, ia mengatakan, dampak dari penataan OPD baru, memang ada permintaan personel PNS dari Satker, terutama Satker yang terbilang baru. Kekurangan terjadi karena Satker itu memang bentukan

Sarwaka

Kepala BKD Sragen

baru yang sebelumnya tidak ada. Meskipun Satker-satker baru itu mayoritas gabungan dari pecahan Satker yang terhapus, namun jumlah personel yang ada pun masih kurang. Ia mencontohkan, permintaan PNS itu di antaranya datang dari Dinas Komunikasi

Kekurangan itu terutama dialami oleh Satker-satker baru hasil penataan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) akhir tahun lalu. dan Informatika (Diskominfo) yang mengajukan tambahan sekitar delapan PNS. Lantas Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) mengajukan tambahan sekitar sembilan personel. “Lalu Dinas KB juga mengajukan tapi masih menghitung

berapa jumlah kekurangannya. Satker lain juga ada yang kekurangan tapi mungkin juga baru dalam pemetaan,” paparnya. Sarwaka menyebut, kekurangan PNS di Satker-satker itu Jika ditotal kemungkinan mencapai seratusan bahkan lebih. Sebab selain kekurangan akibat Satker baru, kekurangan memang menjadi gejala umum yang terjadi di semua Satker dampak dari moratorium pengangkatan CPNS yang sudah berlangsung lima tahun lebih. Sementara setiap tahun jumlah PNS yang pensiun mencapai angka 500 orang. Kondisi itu yang akhirnya membuat terjadinya ketim-

pangan dan kekurangan di hampir semua Satker. “Apalagi tahun ini ada penarikan SMA dan SMK juga ditarik ke propivsi sehingga praktis PNS-nya juga ditarik ke provinsi semua,” tukasnya. Sementara, Sekretaris Daerah (Sekda) Sragen, Tatag Prabawanto, menyampaikan untuk penataan OPD baru berikut PNS memang membutuhkan waktu. Termasuk persiapan pemenuhan perangkat pelengkap seperti kendaraan dinas, juga masih dalam pemetaan. “Harapan kami satu bulan ini penataan dan persiapan semua Satker sudah selesai sehingga bisa segera langsung on,” tandasnya. # Wardoyo

Kekosongan Blangko Sampai Maret

Daftar Tunggu e-KTP Capai 4.000

Joglosemar | Rudi Hartono

EVAKUASI—Sejumlah petugas dari BPBD dan Satpol PP Karanganyar melakukan pembersihan dahan dan ranting pohon beringin yang tumbang menimpa di kompleks rumah dinas bupati, Jumat (13/1).

Pohon Beringin Roboh, Bupati Minta Didirikan Lagi KARANGANYAR—Bupati Karanganyar Juliyatmono, meminta agar salah satu pohon beringin di depan rumah dinasnya yang roboh, Kamis (12/1) bisa didirikan kembali. “Tadi pagi Pak Bupati sempat melihat langsung pohon yang roboh itu, dan beliau meminta agar pohon tersebut dapat didirikan kembali sebagai simbol dari rumah dinas,” kata Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Daerah (BPBD) Kabupaten Karanganyar Nugroho, saat ditemui

Joglosemar, Jumat (13/1). Ditanya terkait dengan kerugian yang diakibatkan dari robohnya pohon beringin tersebut, Nugroho belum bisa melakukan penghitungan. Pasalnya saat ini pihaknya masih konsentrasi pada evakuasi. “Belum tahu itu kerugiannya berapa, nanti biar bagian umum yang menghitungnya,” kata Nugroho. Sementara itu, Kepala Bagian Umum Setda Karanganyar, Slamet Sanyoto, mengungkapkan dari keru-

sakan yang terjadi pada tembok dan atap salah satu pos penjagaan yang ada di Rumah Dinas Bupati diperkirakan kerugian mencapai Rp 20 juta. Untuk perbaikan nanti akan dianggarkan pada anggaran perubahan yakni dalam perbaikan fasilitas. “Ya kalau dilihat Rp 20 juta ada lah, nanti akan kita anggarkan di perubahan 2017, makanya ini saya datangkan tukang, untuk menghitung berapa biaya yang dibutuhkan,” kata Slamet. # Rudi Hartono

SRAGEN—Masyarakat yang ini relatif belum ada kendala kaingin mengurus Kartu Tanda rena selama masa tunggu, maPenduduk Elektronik (e-KTP) syarakat akan dibuatkan surat agaknya harus kembali mem- keterangan (Suket) pengganti perpanjang kesabaran. Pasal- e-KTP sementara. Namun, ia nya kiriman blangko dari pusat mengakui Suket itu akan membuat dobel kerdiprediksi baru ja ketika nanti akan bisa terseblangko sudah dia pada bulan tersedia. Maret mendaSebab, masa tang. berlaku Suket Hal itu diadalah 6 bulan sampaikan sehingga diKepala Dinas mungkinkan Kependuduksaat blangko an dan Catatan Sipil (Dispen- Haryanto Wahyu LW sudah ada, bisa Kepala Dispendukcatpil terjadi perubahdukcatpil), an data. Terkait Haryanto Wahyu L Wiyanto, Jumat (13/1). Ia ini, nantinya data semua Suket mengungkapkan, berdasarkan akan dikroscek ulang lagi sebeinfo terbaru, lelang pengadaan lum dicetak e-KTP. "Memang harus dua kali kerblangko e-KTP di pemerintah pusat saat ini baru dalam tahap- ja. Karena enam bulan itu bisa an. Dengan asumsi masa sang- jadi ada perubahan status, yang gah dan lain-lain, diperkirakan duda atau janda sudah nikah. proses pengadaannya baru ber- Atau pindah, sehingga nanti sejalan akhir paling cepat Februari belum cetak akan kita cocokkan lagi dengan kondisi terakhiratau Maret. Namun ia tetap berharap nya," jelasnya. Ia juga menyampaikan saat proses lelang dan pengadaan bisa sesegera mungkin. Pasal- ini sistem penunggalan data nya saat ini daftar data perekam- di pusat juga dalam masalah. an yang sudah tunggu cetak atau Ada sejumlah data duplikasi print ready record (PRR) sudah atau kesalahan yang sejak September 2016 masih menungmencapai 4.000 data. "Infonya Februari paling ce- gu penghapusan. Padahal jika pat, sehingga daripada meleset duplikasi belum terhapus, data lagi mungkin kepastian blang- pun juga belum bisa muncul konya mulai Maret. Jadi masya- apalagi dicetak. "Harapannya rakat harus sabar lagi, karena permasalahan di pusat juga blangkonya memang dari pu- segera teratasi. Sehingga yang belum terhapus itu bisa segera sat," paparnya. Wahyu memastikan sejauh clear," tandasnya. # Wardoyo


Sukoharjo & Wonogiri

6 Toko Tradisional Wajib Penuhi Ketentuan SUKOHARJO—Kebijakan penataan toko modern dalam Peraturan Bupati (Perbup) Nomor 6 Tahun 2016 tentang Moratorium Izin Pendirian Minimarket, masih tetap ditaati oleh beberapa toko modern yang hingga tetap tidak beroperasi. Toko modern tersebut akan tetap ditutup hingga batas waktu tahun 2018 mendatang. Disampaikan Kepala Satpol PP Sukoharjo Heru Indarjo, Jumat (13/1), toko modern tetap tidak bisa beroperasi hingga akhir 2018 mendatang. Kebijakan tersebut telah tertulis dalam Perbup Nomor 6 Tahun 2016 yang menjelaskan beberapa poin pertimbangan, yakni untuk mengatur dan menata keberadaan dan pendirian pasar tradisional, pusat perbelanjaan dan toko modern di suatu wilayah, agar tidak merugikan dan mematikan pasar tradisional, usaha mikro kecil menengah dan koperasi yang ada, perlu dilakukan penataan. “Dari kebijakan tersebut tercatat sebanyak 54 toko modern disegel. Toko-toko modern tersebut ditutup karena dinilai melanggar peraturan yang ada. Seperti tidak memperpanjang izin, tidak mengantongi izin, dan jarak dari pasar tradisional kurang dari 1 kilometer,” kata dia. Sementara, toko tradisional dipastikan bisa membuka usahanya kembali. Dengan syarat, luasnya tidak lebih dari 100 meter persegi, modal usaha maksimal Rp 300 juta di luar bangunan dan tanah serta toko tersebut memiliki pelayan untuk melayani pelanggan. Dalam artian, toko tidak boleh layaknya toko modern yang mana pembeli bisa lebih bebas memilih barang sesuai keinginannya. “Jadi pelayannya yang mengambilkan barang. Tidak hanya berjaga di kasir saja,” paparnya. Selain itu, jam operasional toko tradisional juga dipatok mulai pukul 05.00 hingga 22.00. Pihaknya berharap, dengan aturan baru tersebut, pihak-pihak yang akan membuka toko tradisional bisa mengurus ke instansi terkait. Namun jika nantinya dalam perjalanan waktu, ditemukan pelanggaran toko tradisional, baik pelayanan, luasan dan yang lainnya, tetap akan ditertibkan. “Ada beberapa pihak yang sudah mengurus dan mengajukan perizinan. Hanya saja, baru ada dua yang benar-benar komplit dari segi IMB, izin gangguan dan lainnya,”tandasnya. # Dynda Wahyu Wardhani

Kuota Haji Sukoharjo Tunggu Surat Kemenag SUKOHARJO—Kuota haji untuk calon haji asal Indonesia tahun 2017 ini kembali normal, bahkan bertambah menjadi 221.000 orang. Kendati demikian, untuk pemberangkatan calon haji asal Kabupaten Sukoharjo akan tetap menganut ketentuan urutan pendaftaran. Disampaikan Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Sukoharjo, Masdiro, pihaknya masih menunggu surat edaran resmi terkait kuota haji tahun ini. “Memang presiden sudah menyampaikan tentang teknis penambahan kuota. Namun secara resmi belum ada surat dikembalikannya kuota asli. Ini baru akan dirapatkan pekan depan di DPR,” ujar Masdiro, Jumat (13/1). Mengenai kuota haji 2017 untuk Sukoharjo, Masdiro mengaku belum bisa memastikan lantaran kuota haji pasti akan berbeda tiap tahunnya. Rata-rata, setahun calon jamaah haji Sukoharjo yang berangkat sekitar 500-600 jamaah. Dan sampai saat ini, calon jamaah haji yang telah melunasi administrasi dan terdaftar akan berangkat baru 456 jamaah. “Kuota setiap tahun pasti berbeda, fluktuatif. Calon jamaah yang mendaftar lebih cepat juga akn berangkat terlebih dahulu. Dan itu urut. Gak bisa lompat-lompat dan harus lulus administrasi,” ujarnya. Ditambahkan Kabid Haji dan Umroh Kemenag Sukoharjo, Ihsan Mahadi, untuk kebijakan penambahan kuota tersebut, pihaknya tetap akan menjalankan sesuai urut pendaftaran. Untuk prioritas lansia, pihaknya belum bisa menentukan. Bila tidak urut maka bisa dipastikan akan menuai protes. “Kami tetap mendahulukan siapa yang mendafatar duluan dan siapa yang telah 0877 3500 1497 lolos administrasi. Dengan itu semua bisa Kirimkan Komentar Anda merasa adil,” Terkait kata dia. Berita di Halaman ini Ihsan menambahkan, dengan kuota atau Informasi/Foto Penting di Sekitar Anda Kanal ditambah, setidaknya akan melalui bisa memper– Telegram SMS pendek lamaWhatsApp antrean haji yang kini– sudah ini Wardhani sampai tahunJOGLOSEMAR 2039. # Dynda Wahyu

Halaman nganyar

Wardoyo

0877Info 3500 1497 Iklan

Kirimkan Komentar Anda Untuk kemudahan iklan di Terkait pemasangan Berita di Halaman ini Harian JOGLOSEMAR, silahkahPenting hubungi atau Informasi/Foto nomor berikut sms/telepon. di melalui Sekitar Anda melalui Kanal

WhatsApp – Telegram – SMS 0813 2936 5968 JOGLOSEMAR ini

Halaman Wonogiri Jason

Info Iklan Untuk kemudahan pemasangan iklan di Harian JOGLOSEMAR, silahkah hubungi nomor berikut melalui sms/telepon.

082 138 226 229

www.joglosemar.co

sabtu, 14 januari 2017

Pedagang Pasar Baturetno Kosongkan Kios WONOGIRI—Pasar Kecamatan Baturetno kini dalam keadaan kosong. Ratusan los dan kios sudah dibongkar. Selanjutnya, aktivitas jual beli bakal dipindahkan ke pasar darurat di lapangan Desa Baturetno. Para pedagang pun sejak beberapa hari lalu memindahkan barang dagangannya ke pasar darurat. Namun untuk memulai berjualan mereka masih menunggu proses boyongan pedagang yang akan dilakukan Sabtu (14/1) pagi. “Sudah sejak awal pekan ini para pedagang mulai beres-beres mengemasi dagangannya. Ya, biar besok tinggal prosesi boyongan saja, lalu bisa langsung jualan di pasar darurat,” papar pedagang Pasar Baturetno, Sugeng Hartoyo, Jumat (13/1). Menurutnya, aliran listrik di los pasar lama sudah dimatikan. Para pedagang pun sangat mendukung program pemerintah, dan berharap pembangunan Pasar Kecamatan Baturetno cepat segera dilakukan. “Biar wajah Kota Baturetno ini lebih bagus, terlebih pasar ini agar tertata dan bersih,” kata dia. Sebagai wujud dukungan, ada semacam prosesi pendahulu sebelum boyongan di-

Istimewa

DIKOSONGKAN—Warga melintas di dekat kios Pasar Kecamatan Baturetno yang sudah dikosongkan, Jumat (13/1). Proses boyongan pedagang akan dilaksanakan Sabtu (14/1). lakukan. Yakni doa bersama pedagang di kios pasar darurat. “Kami tadi (kemarin) malam sudah menggelar doa dan dzikir bersama di pasar darurat, walaupun penggunaannya secara resmi dibuka Sabtu (14/1)

pagi oleh Pak Bupati. Paling tidak kami berharap kelancaran dalam melakukan aktivitas di pasar darurat ini nanti,” tandas Sutini, pedagang los Pasar Baturetno. Ketua DPRD Wonogiri Setyo

Sukarno menyebut, usai prosesi boyongan pedagang Pasar Kecamatan Baturetno rencananya akan dilanjutkan dengan peresmian pasar darurat oleh Bupati Wonogiri Joko Sutopo. Dijelaskannya, pembangunan

pasar darurat menelan biaya Rp 3,2 miliar. “Pasar darurat di Baturetno bisa terbilang paling baik daripada pasar darurat yang pernah dibangun di kabupaten lain,” jelasnya. # Aris Arianto

Kontes Adu Ayam Tuai Protes

Disparpora Dinilai Legalkan Judi WONOGIRI—Kontes adu ketangkasan ayam yang rencananya digelar pada 22 Januari 2017 mendatang di obyek wisata Waduk Gajah Mungkur (WGM) Wonogiri menuai protes. Pasalnya, ajang tersebut dianggap melegalkan praktik perjudian. Dinas terkait menampik terlibat langsung dalam even sabung ayam tersebut. Sementara Ketua DPRD Wonogiri meminta kontes tersebut dibatalkan. “Walaupun tulisan di poster itu menyebut kontes ketangkasan ayam tersebut non judi, tetap saja berbau perjudian. Adu ayam itu selama ini sudah identik dengan perjudian,” jelas warga Wonogiri, Wisnu, Jumat (13/1), yang mengetahui poster kegiatan tersebut sudah menyebar di media sosial. Wisnu menuding Dinas Pariwisata Pemuda dan Olah Raga (Disparpora) Wonogiri tidak jeli dalam memberikan izin untuk penyelenggaraan event tersebut. Bahkan, seperti ada kesan melegalkan praktik perjudian. Sementara, Sekretaris Disparpora Wonogiri Fredy Sasono menampik kabar tersebut. Terkait event ketangkasan ayam yang diagendakan tersebut, pihaknya mengaku sama sekali tidak terlibat dan hanya diminta menyiapkan tempat untuk berlangsungnya event.

Pada prinsipnya, dinas membolehkan, yang penting memperoleh income (PAD) dari event itu. Fredy menyebut, event tersebut digagas komunitas pecinta ayam aduan di Sukoharjo. Pada prinsipnya, dinas membolehkan, yang penting memperoleh income (PAD) dari event itu. “Asal ada izin dari kepolisian silakan saja dipakai untuk event. Kan itu juga dapat memajukan sektor pariwisata. Nah, kalau clear kami dimintai mempersiapkan tenda dan sebagainya oke saja,” tandas Fredi. Salah satu panitia, Prapto, mengatakan perizinan keamanan masih dalam tahap pengajuan ke kepolisian. Jika event ini memperoleh izin, rencananya akan melombakan dua kategori, yakni keindahan ayam serta ketangkasan ayam. Dalam kategori ketangkasan, sisi keamanan ayam terjaga. Saat turun di arena, taji dan paruh ayam akan dibungkus pengaman. “Dengan kontes ini akan membuat panik para botoh ayam. Karena ketika para peternak ayam di Wonogiri ikut

kontes, otomatis botoh sabung ayam tidak akan punya lawan,” kata dia. Dia berujar, event serupa sudah sukses di wilayah Jawa Tengah oleh komunitas yang sama. Konon, event ini akan digelar sebulan sekali dengan lokasi berbeda. “Yang sudah pernah sukses itu di Purwodadi, Semarang dan Kendal,” ujar dia. Batal Terpisah, Ketua DPRD Wonogiri Setyo Sukarno meminta agar acara tersebut dibatalkan. Menurutnya, kontes ketangkasan ayam akan membawa imbas besar di masyarakat. Para botoh ayam akan kembali marak, dengan demikian praktik perjudian sabung ayam akan mewabah. “Tidak difasilitasi saja kegiatan semacam ini (judi sabung ayam) sudah banyak muncul, apa jadinya kalau difasilitasi. Kan image pemkab ini seolaholah melegalkan praktik perjudian,” tegas Setyo. Dia mengimbau dinas lebih bijaksana dalam memberikan perizinan terhadap pihak yang akan menggelar event di WGM. Selama ini WGM diharuskan menyetor pendapatan asli daerah (PAD), namun tetap tidak serta merta mengejar profit dengan menimbulkan dampak negatif. # Aris Arianto

Dinas Bidik Pajak 157 TKA tersebut berkewajiban SUKOHARJO—Dinas PERUSAHAAN PENGGUNA JASA untuk memperpanjang Perindustrian dan TenaTKA DI SUKOHARJO Rencana Penggunaga Kerja Sukoharjo menan Tenaga Kerja Asing catat jumlah tenaga kerja NAMA PERUSAHAAN JUMLAH TKA (RPTKA). “Dari 157 asing (TKA) yang bekerja PT Tyfountex 37 orang PT Ind-ex 3 orang TKA, kami menerbitdi Kabupaten SukoharPT Rayon Utama Makmur 36 orang kan 115 IMTA,” papar jo mencapai 157 orang. PT Panrama Vista Garmen 4 orang Zunan. Kebanyakan dari para PT Cinye Jewelery 2 orang Adanya TKA, lanpekerja tersebut berasal PT Gemopia Indonesia 10 orang jut Zunan, tak selalu dari China. PT Sri Rejeki Isman 49 orang berdampak buruk bagi “Untuk TKA memang Yayasan Bina Insan Mulia 5 orang perekonomian daerah. kebanyakan dari China. PT San Huan Indonesia 2 orang Yayasan Sahasra Adhipura 3 orang Pasalnya, keberadaan Semua TKA yang bekerja PT Megah Arta Garment 2 orang TKA akan meningkatdi Sukoharjo merupakan PT El Said Kraton Mas Ind 1 orang kan Pendapatan Asli tenaga ahli dan bukanlah PT Kini Indonesia 1 orang Daerah (PAD). Untuk tenaga kasar,” terang KeYayasan Lemuria Global 1 orang tahun 2017, Dinas Perpala Dinas Perindustrian PT Aneka Printing Indonesia 1 orang industrian dan Tenaga dan Tenaga Kerja SukoKerja menarget akan harjo, Bahtiar Zunan saat memperoleh pajak dari ditemui di ruang kerjaJepang, Norwegia dan Mesir TKA sebanyak sekitar Rp 900 nya, Jumat (13/1). masing-masing satu orang. Zunan merinci, dari toZunan menjelaskan, untuk juta. Sementara TKA akan dital TKA tersebut, sebanyak prosedur TKA, Dirjen Imigrasi bebani perbulan harus menye59 orang berasal dari negara menerbitkan Kartu Izin Tinggal torkan pajak sebesar 100 dolar China, kemudian dari India Terbatas (Kitas), yang selanjut- AS, atau sekitar Rp 1,3 juta. “Setiap TKA wajib memba30 orang, Filipina 18 orang, nya dari Dinas Perindustrian Korea Selatan 12 orang, Hong- dan Tenaga Kerja akan menu- yar pajak per bulan per orang kong lima orang, British/BNO runkan Izin Memperkerjakan yakni 100 dolar AS. Itu merulima orang, Malaysia empat Tenaga Asing (IMTA) bagi per- pakan beban perusahaan. Dan orang, Amerika Serikat (AS) usahaan yang menggunakan kami optimistis akan mencapai target di tahun 2017 ini, tiga orang, Inggris dua orang jasa TKA. dan Kanada, Jerman, Taiwan, Bila TKA akan memper- bahkan mungkin melebihi,” Australia, Kamboja, Srilangka, panjang masa kerja, maka TKA tukasnya. # Dynda Wahyu Wardhani

Joglosemar | Aris Arianto

RAWAN PANGAN—Aktivitas bongkar muat gaplek di Pasar Kecamatan Pracimantoro, belum lama ini.

Lima Desa Rawan Pangan Digelontor 12 Ton Beras

WONOGIRI—Sedikitnya 12.305 ton beras diberikan sebagai bantuan bagi warga yang terdampak rawan pangan transien atau sementara di lima desa yang ada di Kecamatan Giritontro, yakni Kelurahan Bayemharjo, Desa Tlogosari, Jatirejo, Ngargoharjo dan Tlogorejo. Bupati Wonogiri Joko Sutopo menyerahkan bantuan beras tersebut dalam rangkaian kegiatan berbeda. Sebelumnya, telah diserahkan sejumlah 6.705 ton beras kepada masyarakat Kelurahan Bayemharjo dan Desa Tlogosari bersamaan dengan kegiatan Sambang Kecamatan di Giritontro, pada 28 Desember 2016 lalu. Sedangkan Jumat (13/1), Bupati Jekek menyerahkan sejumlah 5.600 ton kepada 400 kepala keluarga (KK) di Desa Jatirejo, 405 KK di Desa Ngargoharjo dan 315 KK di Desa Tlogoharjo. Dalam sambutannya, Bupati Wonogiri menyampaikan bahwa bantuan beras ini merupakan stimulan bagi masyarakat Kecamatan Giritontro.

Harapannya warga memiliki kreativitas untuk mengatasi kondisi alamnya. “Jadi bantuan ini bukan solusi mengatasi permasalahan kerawanan pangan. Bantuan ini hanya stimulan untuk memancing masyarakat mampu mengatasi kondisi alam yang ada,” tegas Bupati. Camat Giritontro Joko Waluyo, menyatakan kerawanan pangan yang terjadi di wilayahnya dipicu curah hujan tinggi. Panen singkong buruk tidak seperti tahun-tahun sebelumnya. Sehingga warga yang mayoritas petani mengalami kesulitan dalam mengolah singkong untuk dijadikan gaplek. Sementara itu, Kepala Dinas Pertanian dan Pangan, Safuan mengatakan, saat ini kondisi persediaan cadangan pangan tersisa kurang lebih 33,16 ton dalam bentuk gabah. Selain itu juga ada 100 ton jatah bantuan beras dari pusat untuk kabupaten/kota guna mengantisipasi terjadinya kerawanan pangan akibat bencana alam. # Aris Arianto

Kodim Ajak Masyarakat Cukupi Cabai Mandiri SUKOHARJO—Cabai merupakan salah satu komoditas perdagangan yang kerap mengalami kenaikan harga. Bahkan saat naik, harga cabai sangat mahal hingga tak terjangkau masyarakat. Hal itu mendorong Kodim 0726/Sukoharjo berinisiatif mengajak masyarakat untuk mulai mencukupi kebutuhan cabai secara mandiri. Sebagai aksi percontohan, Kodim 0726/Sukoharjo melakukan aksi tanam cabai di 12 Koramil yang ada di Sukoharjo. Disampaikan Dandim 0726/ Sukoharjo, Letkol Inf Taufan Widiantiro, aksi menanam cabai tersebut merupakan kegiatan produktif untuk para prajurit di setiap wilayah. Sekaligus menjadi momen untuk mulai berupaya memenuhi kebutuhan capai mandiri.

“Penanaman pohon cabai tersebut guna mendukung kebutuhan rumah tangga, khususnya cabai yang saat ini sangat mahal harganya. Bisa juga sebagai contoh untuk hidup irit dan tidak boros kepada masyarakat,” ungkapnya belum lama ini. Sementara, Kodim 0728/Wonogiri, juga menggalakkan gagasan tanam cabai secara hidroponik. Dandim 0728/Wonogiri, Letkol (inf) Basuki Supriyadi mengatakan pola pertanian cabai hidroponik sangat cocok dikembangkan di Wonogiri yang banyak lahan pertanian tadah hujan. “Hanya memerlukan polibag dan terpal dan lahan tidak terlalu luas. Bisa dikembangkan di pekarangan warga,” kata Dandim, Jumat (13/1). # Dynda Wahyu Wardhani | Aris Arianto


Rakyat Bicara

www.joglosemar.co

SABTU, 14 JANUARI 2017

9

Menghormati Sang Proklamator

D

i sekitar patung Bung Karno di Manahan dipajang foto-foto bersejarah Bung Karno. Patungnya bagus, foto-fotonya bagus, sayang frame dan penyangganya hanya bambu, dan sudah Ɵdak teratur. Sangat Ɵdak imbang dengan nama besar Bung Karno dan fotonya itu sendiri. Sayang... +6287861554540

Menyoal Stiker Pengesahan Pajak Motor SƟker pengesahan pas pajak kendaraan bermotor, motor Rp 25.000, mobil Rp 50.000, itu jane utk mengesahkan apa to? +6285725001974

Ke Mana Duit yang Diambil Para Koruptor? Kenapa tarif Listrik Juga naik?? Uang yg ada pada Koruptor itu d berikan Siapa? Kebutuhan Rakyat smua d Naikan. Tapi para Pemimpinya d DPR korupsinya juga merajalela. Tak tau kasusnya juga lenyap smua. Enak ya Jd pejabt yg korupsi. Cengar Cengir d Media. Kayak Org g ada dosa. Sadarlah para pemimpin Bangsa. Kerja yg baik dn Cari Rizki, tanpa korupsi. Gt maunya aq. Tanks. +6287835671203

Dok Joglosemar

Naik Kok Sampai 375 Persen?

PLAZA MANAHAN—Patung Proklamator Ir Soekarno merupakan ciri khas Plaza Manahan, Solo. Di sekeliling kompleks ini terpajang foto-foto Ir Soekarno dalam berbagai pose dan peristiwa sejarah.

Aneh nggak biaya STNK ,BPKB paling Ɵnggi bisa mencapai 375 prosen, itu bukan kenaikan tapi melipatkan / mengalikan. Ingat yg mempunyai kendaraam bermotor banyak dari kalangan kelas bawah. +6282136200676

lan di atas, kiranya patut menjadi bahan telaah bagi semua pihak khususnya pemerintah bahwa pemberlakuan UU ITE tersebut hendaknya Ɵdak disalahgunakan menjadi alat untuk memaƟkan daya kriƟs masyarakat dalam menyikapi berbagai kebijakan yang dikeluarkan pemerintah. Karena sejaƟnya sikap kriƟs masyarakat menunjukkan perhaƟan besar terhadap pemerintahan yang ada agar dapat dijalankan sesuai aturan yang telah dibuat oleh Sang Pencipta. Agar terwujud penggunaan me-

Tak Perlu Saling Curiga Tak usah pada sirik dan curiga terhadap safari jokowi, dialah saat ini berkuasa jadi tak usah pada senewen, kasian itu pengamat poliƟk cm di peralat lawan-lawan poliƟk jokowi. +6283866254320

dia sosial yang sehat, jauh dari ujaran kebencian maupun berita hoax dibutuhkan peran dari semua pihak, melipuƟ individu, masyarakat, dan negara. Individu pengguna media sosial dengan bekal keimanan dan ketakwaan diharapkan mampu menjadi filter agar santun bermedia sosial, Ɵdak menyebarkan ujaran kebencian maupun berita hoax. Kemudian peran masyarakat yang memiliki pemikiran, perasaan dan aturan yang sama akan terwujud dalam hal kontrol ataupun screening terhadap berita yang

sedang menjadi viral di media sosial. Bahkan lebih jauh lagi, masyarakat yang demikian justru akan menggiring opini posiƟf, mampu melakukan amar makruf nahyi munkar sekaligus melakukan koreksi apabila lembaga negara lalai dalam perannya. Terakhir, negara menjadi kunci dalam mewujudkan penggunaan media sosial secara sehat. Negara mempunyai kewenangan yang luas untuk melindungi seƟap warga negaranya dari ujaran kebencian maupun berita hoax baik melalui aturan maupun lembaga

negara yang ada. Di samping itu, sudah seharusnya negara beserta aparaturnya mampu memberi te-

ladan bermedia sosial yang bijak kepada masyarakat. Pengirim:

AgusƟn Ika WijayanƟ Di Sukoharjo

Turn Back Hoax Tidak dipungkiri, pesatnya laju informasi via media sosial telah memberi pengaruh besar terhadap perkembangan opini di tengah kehidupan masyarakat. Namun demikian, hal tersebut menimbulkan persoalan baru yakni mengenai kredibilitas informasi atau berita yang disebarluaskan. Inilah yang kemudian menjadi alasan bagi pemerintah untuk membentuk Ɵm cyber crime dan melakukan kampanye anƟ hoax. Sejalan dengan pemberlakuan revisi UU ITE beberapa waktu lalu, diantara yang menjadi sorotan masyarakat adalah pemberlakuan hukum pidana bagi penyebar ujaran kebencian dan unsur hoax (kebohongan)di media sosial. Berkaca dari beberapa kasus yang berlatar belakang persoa-

Pengirim: +62 85229343323

WARGA MISKIN RESAH,BANTUAN KAMBING DISUNAT—Warga dukuh gilis Rt 07 desa katelan, kecamatan tangen, sragen, justru resah setelah mendapat bantuan uang dari dinas sosial Sragen, 10 warga miskin mendapat dana bantuan Rp.20 juta, oleh ketua kelompok membeli 10 ekor kambing, per ekor seharga Rp.1 juta, fakta dipasar harga satu ekor berkisar antara Rp.750.000, sampai Rp.800.000, selain itu,warga miskin bingung, dengan rincian bantuan Rp 20 juta, Rp 10 juta untuk beli 10 ekor kambing, Rp 4 juta untuk bagian petugas, masih Rp 6 juta, yang Rp 3 juta, dibelikan 2 ekor kambing oleh Srirahayu,ketua kelompok, lalu 2 ekor dibagi dua orang, 1 ekor untuk ketua kelompok, 1 ekor untuk Wahyudi ketua PAC partai Gerindra Tangen, masih Rp 3 juta, mestinya uang disimpan oleh Darwati bendahara kelompok, namun uang justru dikuasai oleh ketuanya, para anggota pertanyakan, masalah harga kambing,dan sisa uang, yang diduga di selewengkan, oleh oknum ketua kelompok, dan peran ketua PAC partai gerindra tangen, tanpa ada musyawarah

Saatnya BICARA

Saatnya rakyat bicara dengan bahasa dan pikiran rakyat. Soal apa saja, bebas. Silakan bicara apa saja, tetapi jangan memfitnah, menyerang pribadi, dan menyinggung masalah SARA. Caranya: kirim pendapat Anda via SMS ke 087735001497. Nomor telepon akan ditampilkan utuh sebagai pengganti identitas dan pertanggungjawaban Anda kepada publik, karena Anda bicara di ruang publik. Sampaikan juga foto kondisi lingkungan Anda sebagai sarana kritik melalui email harianjoglosemar@gmail.com atau Whatsapp 087735001497. Terima kasih.

Refleksi

Pojok

Menjaga Fungsi Drainase

P

emkab Sukoharjo melalui petugas Satpol PP dan pihak Kecamatan Grogol membongkar lapak-lapak liar milik para pedagang kaki lima (PKL) di kawasan Jalan Honggopati, Desa Langenharjo, Kamis (12/1). Ada 13 lapak yang dibongkar oleh petugas saat itu. Masalahnya, 13 lapak liar tersebut berdiri di atas saluran drainase. Kasie Operasi dan Pengendalian Satpol PP Sukoharjo, Karyono menyatakan, lapak-lapak yang dibongkar tersebut adalah lapak yang kosong. Sementara lapak-lapak sisanya yang masih dihuni PKL akan dilakukan kemudian dengan cara persuasif. Ke depan kawasan Jalan Honggopati harus bersih dari lapak PKL. Namun bila para PKL masih menginginkan berjualan di kawa-

san itu, disarankan untuk menggunakan tenda bongkar pasang. Hampir di semua daerah, pembongkaran atau penggusuran PKl biasanya memunculkan kontroversi dan penolakan. Pembongkaran lapak PKL oleh Satpol PP di kawasan Jalan Honggopati pun sempat memunculkan kekecewaan pada sebagian pedagang. Pedagang menyatakan kecewa dengan pembongkaran tersebut, karena mereka merasa sudah mendapat izin dari pihak kelurahan, dan sudah pula membayar retribusi Rp 2.000 tiap harinya. Namun petugas Satpol PP punya argumentasi logis pula. Keberadaan lapak-lapak PKL yang menutupi saluran drainase tersebut selain dinilai mengganggu kebersihan lingkungan, kondisi tersebut secara teknis juga bakal

Saatnya BICARA JERNIH - BERNILAI Alamat: Jln. Setia Budi No. 89 Surakarta 57134 Tel. (0271) 717141; Faksimili Redaksi: (0271) 741696; E-mail: harianjoglosemar@gmail.com

mengganggu fungsi saluran air. Selain itu, keberadaan lapak-lapak tersebut bisa mengganggu teknis perawatan saluran drainase. Jika kondisi seperti itu dibiarkan berlarut-larut, hal itu bisa berdampak pada tersumbatnya saluran drainase. Pasalnya, tidak ada jaminan para PKL tidak membuang sampah pada tempatnya. Sudah menjadi kebiasaan, para PKL kebanyakan ambil jalan mudah dengan membuang sampah ke selokan. Karena itu langkah Pemkab melalui para petugas Satpol PP perlu mendapat apresiasi. Pertama, karena pembongkaran lapak-lapak tersebut dilakukan saat jumlahnya belum begitu banyak, sehingga relatif masih dapat dikendalikan. Kedua, petugas Satpol PP masih menyediakan ruang

untuk melakukan upaya persuasif terhadap para PKL yang masih tersisa. Kasus yang sama pernah terjadi di kawasan Telukan, Grogol tahun sekitar tahun 2014 lalu. Di mana, saat itu marak pendirian bangunan permanen di atas drainase, sehingga membuat fungsinya sebagai saluran air menjadi rusak. Keberadaan bangunan permanen di atas saluran air membuat saluran sulit dibersihkan ketika mengalami mampet. Kondisi seperti itulah yang menyebabkan terjadinya banjir dan genangan. Namun satu yang menjadi catatan adalah penyataan bahwa para PKL telah mendapatkan izin dari kelurahan setempat dan sudah membayar retribusi Rp 2.000 per hari. Fakta ini menunjukkan sinyal belum adanya koordinasi

yang rapi dari Pemkab melalui Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait. Belum ada kesamaan frame secara hirarkis dari tingkat atas sampai ke tingkat bawah, bahkan untuk objek yang sama. Kita tentu berharap, pendekatan persuasif yang akan dilakukan petugas terhadap PKL yang masih menempati lapak di atas drainase kawasan Jalan Honggopati dapat membuahkan hasil yang baik dengan cara win win solution. Dalam arti, lapak dapat dibongkar demi mengamankan saluran drainase di satu sisi, sementara di pihak lain, para PKL tidak dirugikan. Dengan demikian, kebersihan lingkungan serta fungsi drainase tetap terjaga, sementara para PKL juga dapat mencari nafkah dengan tenang tanpa harus menyalahi aturan yang ada. Semoga. #

Status Andy masih anggota DPRD Klaten Dan gaji juga masih utuh Rencana kontes ketangkasan ayam menuai protes Coba diganƟ kontes masak sate ayam

Saatnya rakyat bicara dengan bahasa dan pikiran rakyat. Soal apa saja, bebas. Silakan bicara apa saja, tetapi jangan memfitnah, menyerang pribadi, dan menyinggung masalah SARA. Caranya: kirim pendapat Anda via SMS ke 087735001497. Nomor telepon akan ditampilkan utuh sebagai pengganti identitas dan pertanggungjawaban Anda kepada publik, karena Anda bicara di ruang publik. Terima kasih.

Pemimpin Umum: Nugroho Arief Harmawan; Wakil Pemimpin Umum: S. Haryadi; General Manager : Anas Syahirul A; Pemimpin Redaksi : Suhamdani; Redaktur Pelaksana: Heru Ismantoro; Manager Komunikasi Bisnis dan Event: Didik Kartika Putra; Koordinator Liputan: Widi Purwanto; Redaktur: Agni Vidya P, Amrih Rahayu, Ari Purnomo, Cisilia Perwita Setyorini, Dini Tri Dini Winaryani, Tri Winaryani, Kiki Dian Kiki Sunarwati, Dian Sunarwati, Sofarudin, Novik Lukman SikaHakim, Nurindah. Sika Nurindah.

Staf Staf Redaksi: Redaksi: Ario Ario Bhawono, Bhawono, AriAri Welianto, Welianto, Arief Arief Setiyanto, Setiyanto, Dani Dani Prima, Prima, Dwi Dwi Hastuti, Hastuti, Murniati, Murniati, Putradi NovikPamungkas, Lukman Hakim, RudiPutradi Hartono, Pamungkas, Rudi Hartono, Sofarudin, TriawatiTriawati Prihatsari Prihatsari Purwanto, Purwanto, RadityaRaditya Erwiyanto, Erwiyanto, Tri Sulistiyani, Tri Sulistiyani, Wardoyo; Wardoyo; Fotografer: Insan Dipo Ferdias, KurniawanFotografer: Arie Wibowo, Insan Maksum Dipo Ferdias, Nur Fauzan, Kurniawan Mohammad Arie Wibowo, Ayudha,Maksum Yuhan Perdana; Nur Fauzan, GrafiYuhan s: Agung Perdana; Setyawan; Koordinator Koordinator Layout: Purnomo; Layout:Tim Agung Kreatif: Setyawan; AdityaTim NP,Kreatif: Anang Setiawan, Aditya NP, Andi Andi Kristo Kristo Wibowo, Wibowo, Kustiono Kustiono Ikhrom, Ikhrom, Putra Putra A.F, A.F, M.M. Yusni Yusni Huda; Huda; Litbang: Marwantoro Subagyo; Iklan Solo: Zhason Adi Kusuma HP: 085867002182; Iklan Jakarta: Lusi Sianturi HP: 087781949352; Joglosemar Biro Jakarta: Jl Ampera Raya Kav. Polri Blok D No. 19, Rt 03/RW 03, Ragunan Pasar Minggu, Jakarta Selatan; Bank: a.n PT Joglosemar Prima Media. Bank BNI Cabang Surakarta No. Rek. 0133921656; Mandiri No. Rek. 1380010095920; BCA No. Rek. 0155377777; Harga Langganan: Rp. 67.000; Tarif Iklan Baris: Rp. 5.000/baris; Iklan Kolom: Rp. 10.000/mmkl; Iklan Display BW: Rp. 20.000/mmkl; Iklan Display FC: Rp. 35.000/mmkl; Iklan Display FC Halaman 1 Lipatan Atas: Rp. 55.000/mmkl, Lipatan Bawah: Rp. 45.000/mmkl


Jogja & Semarang

10

www.joglosemar.co

SABTU, 14 JANUARI 2017

Pendukung Pasangan Calon Debat Dibatasi 25 Orang JOGJA—Komisi Pemilihan Umum Kota Yogyakarta akan membatasi jumlah pendukung dari tiap pasangan calon kepala daerah pada saat menghadiri debat yaitu masing-masing maksimal 25 orang. “Kami sudah menyampaikan hal tersebut kepada setiap pasangan calon kepala daerah dan timnya. Semuanya menyetujui. Kami rasa, jumlah tersebut sudah mencukupi,” kata Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Yogyakarta Wawan Budiyanto di Yogyakarta, Jumat (13/1). Menurut dia, pembatasan jumlah pendukung yang hadir secara langsung di ruangan pelaksanaan debat salah satunya didasarkan pada kondisi ruangan yang berada di studio salah satu televisi penyiaran nasional sehingga kapasitasnya terbatas. “Di dalam ruangan pun, para pendukung dilarang meneriakkan yel-yel dan menjaga suasana agar tetap kondusif,” katanya. Debat pasangan calon kepala daerah untuk Pilkada Kota Yogyakarta akan digelar tiga kali yaitu pada 20 Januari, 27 Januari dan 3 Februari. Seluruh debat dilakukan di studio salah satu televisi penyiaran nasional dengan durasi 90 menit. Setiap debat akan dipandu oleh seorang moderator yang membawakan tema tertentu yang sudah disepakati bersama. Tiga tema yang sudah disepakati dengan tiap pasangan calon kepala daerah adalah mengenai pembangunan Kota Yogyakarta, permasalahan yang dihadapi Kota Yogyakarta dan tema ketiga menyangkut pelayanan publik serta kesejahteraan masyarakat. “Kami sedang mematangkan pertanyaanpertanyaan yang akan disampaikan pada saat debat dan melakukan koordinasi mengenai nama-nama moderator yang akan memandu debat,” katanya. Pada setiap debat akan dihadiri oleh pasangan calon kepala daerah, dan masingmasing pasangan calon kepala daerah bisa saling mengajukan pertanyaan selain menjawab pertanyaan dari moderator. “Selain disiarkan secara langsung mulai pukul 16.30 WIB, debat pasangan calon kepala daerah ini juga akan direkam untuk disiarkan di televisi swasta lokal,” katanya. Ia berharap, kedua pasangan calon kepala daerah yang akan bersaing dalam Pilkada Kota Yogyakarta dapat melakukan persiapan yang baik untuk menghadapi debat. #Antara

KKS Diterima Paling Lambat Akhir Januari JOGJA—Dinas Sosial Kota Yogyakarta menyatakan bahwa Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) untuk menjalankan program bantuan pangan non tunai sudah akan diterima oleh penerima manfaat paling lambat akhir Januari. “Kami baru menerima surat dari Kementerian Sosial yang menginformasikan bahwa Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) sudah bisa diterima paling lambat akhir Januari. Artinya, pada awal Februari sudah bisa digunakan,” kata Kepala Dinas Sosial Kota Yogyakarta Hadi Muchtar di Yogyakarta, Jumat (13/1). Jumlah penerima KKS di Kota Yogyakarta, lanjut Hadi, tidak berbeda dengan jumlah penerima program Raskin tahun sebelumnya yaitu sebanyak 16.031 penerima manfaat. “Hanya saja, mereka tidak lagi menerima beras tetapi bisa membelanjakan uang bantuan yang diterima menggunakan KKS di e-Warong yang ada di Kota Yogyakarta sesuai kebutuhan. Bisa dibelanjakan beras, minyak goreng, atau kebutuhan lainnya,” katanya. Nominal bantuan yang akan diterima adalah Rp110.000 per bulan. Jika tidak digunakan, maka nilai bantuan akan otomatis tersimpan di dalam kartu dan bisa digunakan saat benar-benar dibutuhkan. “Bantuan tidak boleh diuangkan, tetapi hanya bisa dibelanjakan,” katanya. Saat ini, lanjut Hadi, sudah ada 15 eWarong di Kota Yogyakarta yang dikelola oleh Kelompok Usaha Bersama Program Keluarga Harapan (Kube PKH). Setiap eWarong akan menerima bantuan Rp 30 juta. “Bantuan masih dalam proses. Nilai bantuan akan digunakan untuk tiga kegiatan yaitu masing-masing Rp 10 juta untuk rehabilitasi, pengadaan peralatan warung dan untuk kebutuhan modal membeli bahan kebutuhan pokok atau komoditas di Bulog,” katanya. Jenis bahan kebutuhan pokok yang dijual di e-Warong, lanjut Hadi, akan semakin bervariasi tidak hanya menjual beras, minyak goreng, gula pasir, tetapi akan ditambah bahan kebutuhan pokok lain seperti telur ayam dan mi.#Antara

0877 3500 1497 Kirimkan Komentar Anda Terkait Berita di Halaman ini atau Informasi/Foto Penting di Sekitar Anda melalui Kanal WhatsApp – Telegram – SMS JOGLOSEMAR ini

Antara | Hendra Nurdiyansyah

SIMULASI PEMILIH PEMULA— Siswa memasukkan surat suara saat mengikuti simulasi pencoblosan Pemilihan Wali Kota (Pilwalkot) Yogyakarta di pendopo SMA Negeri Yogyakarta, DI Yogyakarta, Jumat (13/1). Kegiatan yang digelar oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) kota Yogyakarta tersebut untuk memperkenalkan pemilu serta sebagai pendidikan politik bagi pemilih pemula agar cerdas dalam menggunakan hak pilih dan menolak politik uang menjelang Pilwalkot pada Februari 2017.

Kasus Penganiayaan Berujung Tewasnya Pelajar

Terdakwa Divonis 5 Tahun BANTUL—Majelis Hakim Pengadilan Negeri Bantul, DIY menjatuhkan vonis penjara lima tahun kepada terdakwa penganiayaan Adnan Wirawan (16) pelajar SMA Muhammadiyah 1 Yogyakarta yang berujung pada korban meninggal. Humas Pengadilan Negeri (PN) Bantul Zaenal Arifin usai sidang dengan agenda putusan di PN Bantul, Jumat (13/1), mengatakan ada 10 terdakwa pelaku penganiayaan yang dijatuhi putusan penjara berbeda-beda mulai dari tiga

10 terdakwa pelaku penganiayaan yang dijatuhi putusan penjara berbeda-beda sampai lima tahun. “Majelis Hakim dalam menjatuhkan putusan beda-beda sesuai dengan peran masingmasing, karena faktanya dalam kasus ini ada yang membacok sampai sebabkan mati, ada

Polisi Bekuk Komplotan Pencuri Kayu GUNUNGKIDUL—Polsek Karangmojo berhasil menangkap gerombolan pencuri kayu saat sedang melakukan aksinya di Resort Pengelolaan Hutan (RPH) Gelaran, Dusun Petak, Desa Bejiharjo, Kecamatan Karangmojo, Gunungkidul, Jumat (13/1). Panit Humas Polres Gunungkidul, Iptu Ngadino, menerangkan, gerombolan tersebut berhasil ditangkap saat kepergok melakukan aksi pencurian di RPH Gelaran milik Balai KPH Yogyakarta di Bejiharjo, sekitar pukul 06.00 WIB. “Mereka kepergok sedang melakukan pencurian kayu, langsung kami ambil tindakan,” ujar Ngadino, Jumat (13/1). Adapun tersangka pencurian yakni Her (29), Mar (30), Pwd (48), Smd (39), Sdm (31),

SK (31), yang merupakan warga Nglipar, Gunungkidul. Lanjut Ngadino, dari tangan pelaku, petugas berhasil menyita barang bukti berupa satu potong kayu jenis Sono dengan panjang dua meter berdiameter 50 sentimeter, tiga batang bambu dan tali untuk memanggul kayu. “Mereka telah melakukan aksinya semenjak lama,” tuturnya. Tersangka dinyatakan bersalah karena telah melanggar pasal 82 ataupun 83 Undang Undang RI Nomor 18 tahun 2013 tentang pencegahan dan pemberantasan perusakan hutan. “Saat ini tersangka, kami lakukan penahanan di Mapolres Gunungkidul,” ujar Ngadino. #Tribun Jogja

Pengusaha Lebih Tertarik Tempati Zona Industri SEMARANG —Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Jawa Tengah menyatakan, pengusaha lebih tertarik menempati zona industri dibandingkan dengan kawasan industri, karena harga lahan yang masih lebih murah. “Paling tidak jika pengusaha ini membangun perusahaan di zona industri tidak dikenai pajak pertambahan nilai (PPn) sebesar 10 persen karena mereka membeli lahan langsung dari warga,” kata Wakil Ketua Kadin Jawa Tengah Bidang Investasi Didik Sukmono di Semarang, Jumat (13/1). Dikatakan, dari sisi harga lahan, perbandingannya bisa lebih dari 100 persen lebih mahal di kawasan industri daripada zona industri. Dia mengakui, harga lahan di kawasan industri yang lebih tinggi dibandingkan dengan di luar kawasan industri akan membebani perusahaan, khususnya dari sisi “start up cost”. “Memang kalau di kawasan industri hampir seluruh

fasilitas infrastruktur sudah disediakan oleh pihak pengelola. Jadi ketika harga tinggi ini menjadi wajar,” katanya. Meski demikian, katanya, pembangunan pabrik di kawasan industri itu bukan menjadi keharusan. Didik menilai keberadaan zona industri dan kawasan industri dapat saling mendukung dan menyesuaikan kebutuhan investor. “Paling tidak harus ditata dengan baik. Jangan sampai keberadaan zona industri dan kawasan industri ini menjadi berlawanan,” katanya. Dia mengharapkan ke depan ada insentif yang diberikan oleh pemerintah untuk perusahaan yang berada di kawasan industri, salah satunya adalah realisasi penurunan besaran bea perolehan hak atas tanah dan bangunan (BPHTB). “Kalau dulu kan sempat direncanakan turun dari 5 persen menjadi 2,5 persen tetapi hingga saat ini belum terealisasi,” katanya. #Antara

juga tindakan lain yang tidak seberat itu, makanya ada pembedaan,” katanya. Ia mengatakan, terdakwa Kev diputus lima tahun dari tuntutan enam tahun, Rob diputus tiga tahun dari tuntuan empat tahun, Am diputus lima tahun dari tuntutan enam tahun, Stev diputus tiga tahun dari tuntutan empat tahun, Dwi diputus tiga tahun dari tuntutan empat tahun. Kemudian Mat diputus tiga tahun dari tuntutan empat tahun, Al diputus tiga tahun dari

tuntutan empat tahun, Kalv diputus tiga tahun dari tuntutan empat tahun, Paul diputus empat tahun dari tuntutan lima tahun dan Dem diputus tiga tahun dari tuntutan empat tahun. “Masing-masing terdakwa juga dituntut membayar denda, namun dalam amar putusan Majelis Hakim tidak menjatuhi denda karena pertimbangan pasal 71 Ayat 3 Undang-Undang tentang Sistem Peradilan Pidana Anak (SPPA),” katanya. Sebab, kata dia, semua ter-

dakwa penganiayaan tersebut masih berstatus sebagai pelajar di salah satu SMA di Yogyakarta. Dan dalam UU itu menyatakan bahwa anak tidak boleh dijatuhi denda dan ketika ada ancaman denda diganti dengan pelatihan kerja. “Kalau denda dalam tuntutan rata-rata sebesar Rp60 juta. Makanya dalam amar putusan poin ketiga masing-masing anak ditetapkan menjalani pelatihan kerja masing-masing selama tiga bulan,” katany. #Antara

Pemprov Tambah Pemandu Wisata Bersertifikasi SEMARANG—Pemerintah Provinsi Jawa Tengah (Jateng) akan menambah jumlah pemandu wisata bersertifikasi untuk menghadapi kedatangan wisatawan Nusantara maupun mancanegara.Saat ini jumlah pemandu wisata di Jateng yang sudah bersertifikasi sebanyak 750 orang. Angka tersebut dianggap masih kurang, mengingat pada tahun 2019 pemerintah menargetkan kedatangan 20 juta wisatawan mancanegara.Oleh karena itu, pada tahun 2019 Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Jawa Tengah menargetkan jumlah pemandu wisata bersertifikat bisa mencapai 1.500 orang. Terkait hal itu, Kepala Bidang Pengembangan Destinasi Pariwisata Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata Jawa Tengah Prambudi mengatakan akan melakukan beberapa upaya dengan melibatkan BUMN dan perusahaan swasta. “Salah satu yang kami laku-

kan adalah menggandeng BUMN dan perusahaan swasta agar memberikan program ‘corporate social responsibility’ (CSR) untuk sektor pariwisata,” katanya di Semarang, Jumat (13/1). Salah satunya adalah bimbingan teknis (Bimtek) agar pemandu wisata dapat meningkatkan kemampuan yang lebih baik lagi ke depannya. Prambudi pun mengakui jumlah pemandu wisata sangat

banyak. Bahkan, untuk memenuhi target 1.500 pemandu wisata di tahun 2019 tidaklah sulit direalisasikan.“Meski demikian, mereka masih banyak yang belum bersertifikasi. Entah karena ketidaktahuan atau ketidakmauan,” katanya. Padahal, untuk pengurusan sertifikasi mulai dari uji kompetensi hingga mengajukan sertifikasi hanya Rp 50.000 – Rp 100.000.#Antara

Mendongkrak Jumlah Pemandu Wisata  Jumlah pemandu wisata di Jawa Tengah yang sudah bersertifikasi saat ini baru 750 orang. Jumlah itu kurang karena tahun 2019 pemerintah menargetkan kedatangan 20 juta wisatawan mancanegara.  Target Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Jawa Tengah pada 2019, jumlah pemandu wisata bersertifikat 1.500 orang.  Perlu melibatkan BUMN dan perusahaan swasta untuk ersebut. mencapai target tersebut. ngan bimbingan Salah satunya dengan emandu. teknis terhadap pemandu. Sumber: Disarikan dari berita erita

Warung Aiptu Suprapto GraƟskan Soto Tiap Jumat

Berbagi Berkah Bikin Rezeki Berlimpah Bersedekah ternyata bisa membawa berkah, memberi ternyata mampu mendatangkan rezeki. Aiptu Suprapto, pemilik warung Solo di Semarang ini sudah membuktikannya.

B

ermula dari keterbatasan dana kalau hanya menggantungkan gaji dari dinasnya di kepolisian, Aiptu Suprapto bersama istrinya, Emy Sulistiyati. Tidak malu-malu berjualan soto dengan cara berkeliling. Sembari berjualan, setiap hari Jumat dirinya selalu membagikan nasi kotak kepada para tukang becak atau tukang angkut barang di pasar. Anggota Provos Polrestabes Semarang itu percaya, bahwa hari Jumat adalah hari berkah, karena itu dia merasa tanpa beban untuk berbagi di hari berkah. Dan tuah dari perbuatan baiknya ternyata berbuah. Dia berhasil membangun warung soto di belakang Gang Lawang Sewu Kota Semarang. Kebiasaan berbagi di hari

Detik

WARUNG SOTO—Aiptu Suprapto di warung sotonya yang terletak di belakang Gang Lawang Sewu Kota Semarang. Jumat itu ternyata masih tetap dilanjutkan oleh Suprapto saat dia sudah memiliki warung soto. Bedanya, yang diberikan kepada masyarakat bukan lagi nasi kotak, melainkan menggratiskan para pelanggan dan masyarakat yang makan Soto di warungnya. Pengumuman itu dituliskan di dekat meja kasir. “Jadi pembeli cukup bayar minumnya saja. Sotonya gratis,” katanya. Suprapto mengaku sudah 10 tahun berjualan soto bersama istrinya. Namun untuk program soto gratis setiap hari Jumat, baru berjalan setahun terakhir. Satu paket menu soto

digratiskan bagi pelanggan Warung Soto Lawang Sewu ini. Dibantu empat karyawan, 250 porsi soto ludes setiap kali disajikan pada hari Jumat. “Biasanya jam 12 sudah habis, pembelinya para pegawai perkantoran, wisatawan Lawang Sewu, terus yang biasa bekerja di sekitar sini,” katanya. Berbagi berkah setiap Jumat melalui soto, diakui Suprapto, memilki nilai tersendiri baginya dan keluarga. Ayah empat anak tersebut merasa rezeki yang diperolehnya semakin tidak pernah kurang. #Antara


Sambungan

www.joglosemar.co

SABTU, 14 JANUARI 2017

12 TKI................................................................................................. sambungan dari Hal 1 Lokasi yang digerebek adalah rumah milik rumah Hermawan alias Alan (54) di Gerdi Bloro. Dalam aksi itu, tim dari BNP2TKI dan BP3TKI dibantu petugas Ditreskrimsus Bidang Pengawasan TKI Polda Jateng. Tim berhasil menemukan 12 calon tenaga kerja Indonesia (TKI) berjenis kelamin perempuan yang sedang menunggu akan dikirim atau dijanjikan bekerja ke Singapura. Ke 12 perempuan TKI itu di antaranya berasal dari Lombok NTB, Trenggalek, Kediri, dan Magelang. Rata-Rata sudah datang ke penampungan tersebut sekitar lima hari yang lalu, dan sempat diajarkan Bahasa Inggris serta Mandarin. Deputi Bidang Penempatan TKI BNP2TKI Agusdin Subiantoro didampingi Kombes Pol Wahyudi Triyono dan Kepala BP3TKI Abe Rachman, saat ditemui wartawan mengatakan menggerebekan dilakukan dilakukan setelah mereka mendapat informasi dari masyarakat. Laporan itu menyebut-

kan di wilayah Karanganyar ada orang yang menampung para calon TKI. Selanjutnya pada bulan Desember dilakukan penyelidikan oleh Tim BP3TKI dan BNP2TKI didampingi sejumlah personel Mabes Polri dan Polda Jawa Tengah. Tim akhirnya berhasil menemukan lokasi tersebut. “Sejak Desember kita sudah melakukan penyelidikan, berdasar dari laporan warga. Dari hasil penyelidikan, bahwa penampungan Hermawan alias Alan, dulunya seorang karyawan PPTKIS (Pelaksana Penempatan Tenaga Kerja Indonesia Swasta). Namun, dua tahun lalu PPTKIS itu tutup, kendati demikian Hermawan masih nekat membuka dan menyalurkan para calon TKI ke Taiwan dan Singapura. Para TKI itu nantinya bakal ditempatkan menjadi pembantu rumah tangga. Pelaku sendiri menggandeng penyalur resmi yang ada di Jakarta,” kata Agusdin Subiantoro. Lebih lanjut diungkapkan Agusdin, setelah mendapati hal tersebut selanjut-

mendasikan oleh Disnaker setempat. Sementara itu, Kepala Subdit Pemberdayaan PPNS Ditreskrimsus Mabes Polri, Kombes Pol Wahyudi Triyono saat diwawancara oleh sejumlah wartawan mengungkapkan setelah dilakukan proses penggerebekan, pihaknya akan melakukan proses penyidikan terhadap pemilik PT Primadaya Pratama Pandukarya yakni Hermawan alias Alan. Akan digali apakah dalam perekrutan tersebut termasuk kedalam kategori human Trafficking atau tidak. “Nanti akan akan kita dalami dulu apakah masuk ke dalam pelanggaran human trafficking berdasar dengan UU 21 tahun 2007 yang diancam dengan hukuman 3 tahun penjara atau tidak. Kalau kegiatan ini sudah masuk pada unsur UU 39 tahun 2004 tentang Ketenagakerjaan, dan untuk sanksinya nanti sesuai dengan pasal 112. Tapi itu nanti akan kita koordinasikan dengan Reskrimsus,” terang Wahyudi. # Rudi Hartono

nya pemeritah nanti akan melakukan penyelidikan terhadap Hermawan alias Alan. Dikatakannya, dari beberapa pengalaman sebelumnya, para pengirim TKI ilegal memang memiliki jaringan di seluruh kota di Indonesia. Mereka sudah memiliki orang yang mencari calon TKI, kemudian ditampung di suatu tempat, untuk kemudian dikirim ke luar negeri. ‘’Seperti Alan Hermawan ini, dia mengaku memiliki channel pemasok tenaga kerja resmi di Singapura, sehingga ketika TKI tiba di sana, akan ditampung lagi di suatu tempat untuk dicarikan majikan. Kalau tidak segera mendapatkan majikan dipulangkan, tetapi kalau memperoleh majikan bisa langsung bekerja,’’ ucapnya. Karena itulah BNP2TKI memprogram pemberantasan pengirim TKI ilegal untuk menekan terjadinya human trafficking. Kalau ada yang ingin bekerja di luar negeri, sebaiknya melalui prosedur yang benar, melalui PPTKIS dan direko-

Persis Resmi...................................................................................... sambungan dari Hal 1 Dalam pertemuan lanjutan tersebut, dihadiri sejumlah pihak, yakni perwakilan PT Syahdana Properti Nusantara (SPN) selaku penyandang dana, PT Persis Solo Saestu, perwakilan 26 klub internal Persis Solo, dan juga suporter Pasoepati. Perdebatan terjadi lantaran sejumlah pihak mengetahui Ketua Umum Persis Solo adalah Paulus Haryoto, bukan FX Hadi Rudyatmo. Namun, ternyata hasil Muscab beberapa waktu lalu, pria yang akrab disapa Rudy ini masih menjabat sebagai Ketua Umum klub Persis, sedangkan Paulus, menempati posisi Ketua Asosiasi Kota (Askot) PSSI Solo. Masih menjabatnya Rudy sebagai Ketua Umum Persis Solo juga sejalan dengan dokumen penandatanganan kerja sama antara PT Persis Solo Saestu dan

PT SPN, pada pertengah tahun 2016 lalu. “Setelah ini surat akan saya tanda tangani untuk diberikan kepada PSSI. Setelah itu, secepatnya kita akan rapat menentukan jajaran pelatih, pemain dan manajemen, jadi tidak dilakukan secara sepihak,” jelas Rudy kepada wartawan. Pernyataan Rudy tersebut praktis kembali mementahkan penunjukkan yang sebelumnya dilakukan PT Persis Solo Saestu yang diwakili Wakil Komisaris Dedi M Lawe. Yakni dengan menunjuk Widyantoro sebagai kepala pelatih tim Laskar Sambernyawa musim ini. “Lha itu siapa yang milih. Saya sebagai ketua umum tidak dilibatkan kok. Ya harusnya ada ketua umum, ada manajemen dalam pemilihan pelatih dan pemain,” tegas Rudy yang juga menjabat Walikota

kecemasannya terkait statusnya di tim pelatih Persis musim ini. Bahkan, mantan pelatih PPSM Magelang ini tak berani berkomentar terkait kondisi manajemen Persis saat ini. “Saya tidak tahu ada konflik apa di manajemen. Saya no comment. Saya rasa manajemen sudah bijak mengambil keputusan,” ujarnya saat dihubungi Joglosemar, beberapa waktu lalu. Tantangan berat memang menghadang langkah Persis Solo yang menargetkan lolos ke kasta tertinggi sepakbola Tanah Air, Liga Super Indonesia (LSI) musim 2018 mendatang. Selain sejumlah regulasi baru yang tengah digodog PSSI, seperti pembatasan usia pemain, serta kuota tim peserta di LSI dan Divisi Utama musim 2018 turut menjadi tantangan tersendiri. #Radityo Erwiyanto

Surakarta tersebut. Tanda tanya kelanjutan nasib Widyantoro diperkuat pernyataan Direktur Bisnis PT Persis Solo Saestu, Her Suprabu, yang baru bisa memberikan kepastian paling cepat pada pekan depan. “Senin pekan depan kan Pak Rudy ke Jakarta. Jadi setelah itu kita akan mulai rapat pembentukan tim,” katanya. Her menegaskan, kelanjutan kerja sama dengan pelatih yang akrab disapa Wiwid tersebut akan diserahkan sepenuhnya pada hasil rapat mendatang. “Di dalam rapat nanti semua akan diterangkan, kriteria pelatih dan pemain semua akan dijabarkan, jadi nasib pelatih kita lihat saja besok,” paparnya. Tantangan Sebelumnya, Wiwid sempat mengungkapkan

Bukti Keseriusan............................................................................... sambungan dari Hal 1 Dari aspek lalu lintas perhubungan di Pulau Jawa, posisi Kota Solo juga berada pada jalur strategis, yakni pertemuan atau simpul yang menghubungkan Jawa Tengah dengan Jawa Timur serta Yogyakarta.”Sebagai kota bisnis maupun kota transit, potensi peredaran narkoba di Kota Solo sangat tinggi,” ujar Kapolresta. Ditegaskan, sejak dulu Polresta Surakarta memprioritaskan pemberantasan narkoba. Patroli dan penindakan terhadap pelaku penyalahgunaan di Kota Solo terus ditingkatkan. Hasilnya

Polresta Surakarta telah meraih peringkat tiga besar dalam penindakan pengedar dan pengguna narkoba. Dalam upaya pencegahan dan peredaran narkoba, jajaran Polresta Surakarta juga aktif mengadakan penyuluhan dan penerangan kepada masyarakat tentang bahaya narkoba. Hingga saat ini, sosialisasi dan penyuluhan dilakukan secara berkelanjutan. Meski demikian, Kapolresta menyatakan sinergi antara Pemkot Solo bersama masyarakat dalam pemberantasan narkoba harus

ditingkatkan.”Peran serta masyarakat sangat penting dalam upaya pencegahan peredaran narkoba,” imbuh Kapolresta. Di bagian lain, Kasat Narkoba Polresta Surakarta, Kompol Ari Sumarwono menyatakan, penindakan dan pengungkapan kasus penyalahgunaan narkoba terus ditingkatkan. Disebutkan, pada tahun 2017, memasuki pekan kedua bulan ini, jajarannya telah berhasil mengungkap delapan kasus penyalahgunaan narkoba. Dari delapan kasus itu, polisi berhasil mengamankan de-

lapan tersangka satu di antaranya perempuan. “Hingga tanggal 13 Januari 2017, kami telah mengungkap delapan kasus penyalahgunaan narkoba,” terang dia. Disebutkan Kompol Ari, dari delapan tersangka yang tertangkap, polisi berhasil mengamankan barang bukti sabu-sabu seberat 28 gram, ganja kering dan pil ekstasi. “Kita terus memburu para bandar narkoba di Kota Solo. Hal itu untuk menekan peredaran narkoba di Kota Solo agar tidak semakin meningkat,” ujar Kompol Ari. #Satria Utama

Jadwal P Jadwal Penerbangan Reguler enerbangan R eguler Telp Informasi Bandara: (0271) 781164 Garuda Indonesia Rute Berangkat CGK-SOC-CGK 06.50 CGK-SOC-CGK 10.20 CGK-SOC-CGK 13.25 CGK-SOC-CGK 15.15 CGK-SOC-CGK 18.00 Nam Air Rute SOC-CGK CGK-SOC-CGK CGK-SOC

Datang 10.00 18.40

Tiba 07.40 11.05 14.15 16.00 16.50

No Penerbangan GA 220 /223 GA 222/225 GA 224/227 GA 228 /221 GA 226 /229

Jumlah 162 162 162 162 162

Ket Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari

Berangkat 07.00 11.00 -

Jenis Pesawat B737 300/400/500 800 NG

Kursi 148/168 112/189

Sriwijaya Air Rute Datang Berangkat CGK-SOC-CGK 16.20 16.50

Jenis Pesawat B 737-800

Kursi Ket 188 Jumat dan Minggu

Lion Air Rute SOC-CGK SOC_BPN CGK-SOC-CGK BPN-SOC-BTH CGK-SOC-CGK CGK-SOC-CGK BTH-SOC-SUB CGK-SOC-CGK SUB-SOC CGK-SOC

Datang 09.00 11.10 13.00 17.00 17.35 19.20 20.30 20.45

Batik Air Rute HLP-SOC-HLP

Datang Berangkat 17.15 18.05

Citilink Rute SOC-CGK Wings Air Rute SUB-SOC-BDO BDO-SOC-SUB Air Asia Rute DPS-SOC-DPS

Datang 15.10 Datang 07.00 10.10 Datang 11.40

Berangkat 06.10 07.00 09.45 12.55 13.49 17.40 18.15 20.00 -

Berangkat 07.25 10.35

Air Asia (INTERNATIONAL) Rute Datang Berangkat DPS-SOC-DPS 08.25 08.50 Reservasi Garuda Trigana Air Air Asia Informasi

Jenis Pesawat B737-800 NG

Berangkat 15.40

Berangkat 12.55

: 781018 & 737500 : 782495&748397 : 784488 : 780400, 780715

Jenis Pesawat B - 737-900 B - 737-900 B - 737-900 B - 737-900 B - 737-900 B - 737-900 B - 737-900 B - 737-900 B - 737-900 B - 737-900

Kursi 215 215 215 215 215 215 215 215 215 215

Ket EX-RON Setiap Hari RON

Ket EX-RON EX-RON Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari RON ROn

Kursi Ket 162 Setiap Hari

Jenis Pesawat A 320 Jenis Pesawat ATR 72 ATR 72

Kursi Ket 180 Setiap Hari Kursi Ket 70 Setiap Hari 70 Setiap Hari

Jenis Pesawat Kursi Ket A 320 180 Rabu, Jumat, Minggu Jenis Pesawat Kursi Ket A 320 180 Selasa, Kamis, Sabtu Sriwijaya Lion Air Citilink

: 780629 % 723777 : 781706 & 781999 : 7889352Penerangan/

KERETA

JURUSAN

BERANGKAT

ARGO LAWU

Solo -Jogja-Jakarta

ARGO DWIPANGGA

Solo -Jogja-Jakarta

08.00 20.00

ARGO LAWU

Solo -Jogja-Jakarta

09.15

SANCAKA

Jogja-Surabaya

07.30

SANCAKA

Jogja-Surabaya

17.25

MALABAR

Malang-Bandung

16.00

MALABAR

Bandung-Malang

16.50

MALIOBORO EKSPRES

Jogja-Malang

20.45

BIMA

Malang-Jakarta

14.25

H U A J K A R JA

SENJA UTAMA SOLO

Solo-Jakarta

17.30

FAJAR UTAMA YK

Yogyakarta-Jakarta

17.45

BENGAWAN

Solo Purwosari-Jakarta

14.30

SRIWEDARI

Jogja-Solo

05.30

PRAMEKS

Solo-Kutoarjo

05.15

PRAMEKS

Kutoarjo-Solo

06.10

SRIWEDARI

Solo-Jogja

07.15

SRIWEDARI

Jogja-Solo

09.10

PRAMEKS

Solo-Jogja

09.25

PRAMEKS

Kutoarjo-Solo

08.45

SRIWEDARI

Solo-Jogja

10.40

PRAMEKS

Jogja-Solo

11.05

PRAMEKS

Solo-Jogja

12.10

SRIWEDARI

Jogja-Solo

12.15

PRAMEKS

Solo-Jogja

13.00

PRAMEKS

Jogja-Solo

13.50

SRIWEDARI

Solo-Jogja

16.00

PRAMEKS

Jogja-Solo

14.45

PRAMEKS

Solo-Jogja

16.10

SRIWEDARI

Jogja-Solo

18.00

PRAMEKS

Solo-Jogja

17.00

PRAMEKS

Kutoarjo-Solo

19.05

SRIWEDARI

Solo-Jogja

20.40

SIDOMUKTI

Solo-Jogja

10.00

SIDOMUKTI

Jogja-Solo

11.45

KALIJAGA

Solo PWS-Semarang

05.15

KALIJAGA

Semarang-Solo PWS

08.45

11

Garang Diucap............................................ sambungan dari Hal 1 ‘Wah, Setan Kober, namanya garang. Apa rasanya juga garang ya?,” ungkap Sinta, satu di antara ibu muda dengan raut wajah penasaran. Tidak mau lama-lama didera rasa penasaran, dia dan rekan lainnya segera membuka bungkusnya. Sejurus kemudian, secuil makanan berwarna cokelat muda itu telah berpindah ke dalam mulut. “Eh, ternyata manis, legit, dan pulen ya,” ujar Sinta. Ternyata penasaran tak lantas terhenti seiring ludesnya Setan Kober dari piring. Pembuat makanan itu mereka temui, sembari mengorek keterangan lengkap soal Setan Kober. Warsi, Anggota PKK Desa Sumberagung, Kecamatan Pracimantoro yang kebetulan ikut hadir mengungkapkan, Setan Kober adalah makanan sejenis jenang berbahan dasar dari senthe (semacam tales), tepung ketan, kelopo (kelapa) dan tepung beras. Lantaran itulah dinamakan Setan Kober. Yang merupakan singkatan senthe, ketan, kelopo dan beras. “Setan Kober, makanan tradisional asli dari Dusun Pakem, Desa Sumberagung, Kecamatan Pracimantoro,

Wonogiri. Di tempat lain tidak mungkin ada,” ungkap Warsi. Walaupun belum setenar makanan lainnya, namun Setan Kober sudah mendapat hati di tengah masyarakat, khususnya Wonogiri selatan. Hal itu terbukti, setiap kali ada acara resmi, Setan Kober selalu menghiasi meja bersanding dengan makanan lainnya. “Setiap satu bijinya kami patok harga Rp 2000, karena bahan bakunya agak susah, terutama senthe. Tanpa pengawet, sangat alami,” tutur dia. Proses pembuatan Setan Kober terbilang rumit dan membutuhkan kesabaran. Tahap pertama, terlebih dahulu menyiapkan bahan bakunya,yakni senthe alias talas yang sudah dikupas dan dicuci bersih, kemudian dikukus hingga matang sempurna. Sambil menunggu talas matang, disiapkan tepung ketan dan beras serta santan kelapa lalu diaduk hingga merata, ditambah dengan gula Jawa secukupnya. “Setelah senthe matang, kemudian dicampur dalam adonan bahan lainnya, dibuat semacam jenang hingga adonan jadi dengan sempurna. Tinggal kita me-

nunggu dingin lalu proses finishing di mana adonan Setan Kober kita cetak atau dibungkus dengan daun pisang, atau kertas minyak sesuai selera kita,” ujar ibu dua anak ini. Buah karya ibu-ibu PKK itu, kini sudah menjadi andalan warga desa setempat. Namun demikian, Setan Kober belum diproduksi secara massal. Untuk menjajal snack rasa tradisional itu, kita harus terlebih dahulu memesannya. Camat Pracimantoro, Warsito mengatakan Desa Sumberagung, terdiri dari 11 dusun, 9 RW dan 20 RT dengan jumlah penduduk sekitar 3200-an jiwa. Potensi yang terdapat di Desa Sumberagung antara lain potensi perkebunan yaitu kelapa dan potensi industri kecil seperti kuliner Setan Kober, ampyang, kripik cakar dan anyam-anyaman. “Masyarakat Pracimantoro saya lihat sangat kreatif dalam mengolah hasil alamnya, ini adalah potensi yang luar biasa, tinggal bagaimana kita mengembangkannya. Untuk kuliner Setan Kober ini menjadi andalan di Desa Sumberagung, ke depan diusahakan untuk bisa dipasarkan ke daerahdaerah lain,” kata Warsito. #

4 PNS............................................................ sambungan dari Hal 1 Ketua DPRD Klaten, Agus Riyanto mengaku sampai saat ini belum mengetahui posisi Andy Purnama. Menurutnya meski dua minggu tidak ngantor, yang bersangkutan belum bisa dikenakan sanksi. “Kan baru sekitar dua Minggu tidak masuk. Secara aturan, kalau 6 kali berturut-turut tidak mengikuti rapat paripurna tanpa alasan itu akan ada sanksi,”ujarnya, Jumat (13/1). Senada juga dikatakan Wakil Ketua DPRD Klaten Yoga Hardaya. Menurutnya, kasus OTT KPK terhadap Bupati Sri Hartini belum mempengaruhi posisi Andi di DPRD Klaten. Andi masih sebagai anggota DPRD dari PDI P meski tidak diketahui keberadaanya. Sejak KPK menggeledah rumah dinas, koleganya di DPRD itu belum pernah terlihat hadir ke DPRD atau fraksi PDI P. Dirinya pun belum pernah kontak dengan Andi setelah kejadian itu. “Sebab di DPRD tidak ada absensi harian, maka tidak ada kewajiban anggota untuk datang setiap hari mengisi absensi,” ujarnya. Sebelumnya, kabar terakhir tentang dari Andy Purnama yang juga Ketua Komisi IV DPRD Klaten adalah sepucuk surat yang dikirimkan ke DPRD Klaten. Wakil Ketua Komisi IV Sri Widodo mengatakan, Andy mengirim surat secara pribadi yang ditujukan kepada Ketua DPRD Klaten dan ditembuskan komisi-komisi. Dalam surat Andi mengatakan sedang menenangkan diri karena kejadian OTT oleh KPK terhadap ibunya (Sri Hartini-red). Menurutnya dalam surat yang tertanggal 9 Desember 2017 itu, Andi mengaku syok atas kejadian yang menimpa ibunya. Dengan kondisi tersebut, Andi memohon izin untuk menenangkan diri untuk sementara waktu. “Saya kurang tahu detailnya bagaimana, namun surat itu menerangkan saat ini Mas Andi masih dalam kondisi syok dan ingin menenangkan diri, dan memohon pengertian temanteman DPRD untuk tidak bisa mengikuti rapat-rapat dan agenda kedewanan untuk sementara waktu,” ungkap Sri Widodo.

Dalam surat tersebut, kata Sri Widodo, Andy juga menegaskan bahwa dirinya adalah warga negara yang taat hukum dan tidak menghilang seperti kabar yang beredar. “Namun dalam surat tersebut, Mas Andy tidak menyebutkan sedang berada di mana. Kami juga tidak bisa memastikan karena sampai sekarang belum bisa berkomunikasi,” pungkasnya. 4 PNS Juga Ngilang Sementara itu, sehari pasca pengukuhan Aparatur PNS dalam Organisasi Perangkat Daerah (OPD) baru, seharusnya para PNS Pemkab Klaten secara resmi sudah menjalankan tugasnya, Jumat (13/1). Namun empat PNS yang pernah dijadikan saksi oleh KPK atas kasus suap jabatan tidak terlihat ngantor. Empat PNS itu adalah Sekretaris Dinas Pendidikan (Disdik) Sudirno, Kepala Bidang Sekolah Dasar Disdik Bambang Teguh dan Kepala Bidang Mutasi Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Daerah (BKPPD) Klaten Slamet serta Ajudan Bupati Klaten Nina Puspitarini. Plt Bupati Klaten, Sri Mulyani melakukan Sidak ke beberapa OPD mulai pukul 09.00 WIB. Diidampingi sejumlah pejabat, Sidak dimulai di kantor BKPPD. Hampir semua PNS di kantor itu ditemui oleh Sri Mulyani termasuk sejumlah kepala bidang. Namun Kabid Mutasi, Slamet tidak tampak hingga rombongan beranjak ke OPD lain. Tidak jelas ke mana perginya pejabat yang pernah diboyong KPK bersama Bupati Klaten, Sri Hartini dulu. Saat sejumlah wartawan mencoba mengonfirmasi perihal keberadaannya, ternyata ruang kerjanya kosong. “Wah kurang tahu, tadi sempat ketemu. Setelah itu pergi ke mana saya tidak tahu,” kata Kasubid Pengembangan Pendidikan dan Pelatihan Pegawai BKPPD Klaten, Muhammad Agus Salim yang ruangan bersebelahan dengan ruang kerja Slamet. Demikian pula dengan para staf di Bidang Mutasi. Pada saat jam masuk kerja,

mereka mengaku bertemu dengan pimpinannya namun tidak mengetahuinya saat Plt Bupati datang untuk sidak. Begitu pula dengan Nina Puspitarini. ajudan Bupati Sri Hartini juga tidak ada di ruang kerjanya. Salah satu ajudan Bupati Tri Nugroho mengaku belum bertemu dengan Nina di hari itu. Namun beberapa hari setelah penangkapan Bupati dan pemeriksaan KPK, Nina sudah bekerja seperti biasanya. “Senin (9/1) sudah ngantor, pada saat pengukuhan juga ada. Hanya hari ini (Jumat 13/1/2017) Nina tidak kelihatan,” katanya. Meski demikian, ia tidak mengetahui secara pasti alasan tidak masuknya Nina. “Kalau isi daftar kehadiran di bawah (kantor Bagian Umum Setda Klaten). Tidak tahu hari ini sudah mengisi atau belum, karena saya langsung ke ruangan ajudan,”ujar Tri Nugroho. Joglosemar mencoba menelusuri keberadaan dua PNS lainnya yang pernah diboyong KPK sebagai saksi saat penangkapan Sri Hartini di Disdik Klaten. Namun sama seperti halnya Slamet dan Nina yang berdinas di Kompleks Kantor Pemkab Klaten. Dua PNS yang berdinas di Disdik Klaten, yakni Sudirno dan Bambang Teguh, tidak ada di ruang kantornya. Saat berkunjung ke ruang kerja Sudirno yang menjabat sebagai Sekretaris Disdik Klaten, ruangan tersebut dalam keadaan kosong. Demikian pula dengan ruang kerja Bambang Teguh yang menjabat Kabid Pembina Sekolah Dasar. Seorang staf Bidang Pembina Sekolah Dasar yang enggan menyebutkan namanya mengatakan Bambang sempat terlihat saat apel Jumat pagi, atau sekitar pukul 07.00 WIB. Namun pukul 09.30 WIB, Bambang meninggalkan kantor tanpa penjelasan. Sementara itu, Kepala Badan Kepegawaian Pengembangan Pelatihan Daerah (BKPPD) Klaten Sartiyasto mengatakan, empat PNS yang terkait dalam kasus dugaan jual-beli jabatan di Klaten itu tetap dikukuhkan sesuai jabatan lamanya. #Dani Prima

Jajal Voice.................................................... sambungan dari Hal 1 “Ini jelas hal baru, membuat saya harus keluar zona nyaman. Untuk mengisi suara sangat tidak mudah karena harus tempatkan ekspresi tapi muka kita enggak kelihatan,” lanjutnya. Ketika mendapat tawaran dari rumah produksi Falcon Pictures, Bunga Citra Lestari tanpa pikir panjang langsung menerimanya. Pe-

lantun lagu “Cinta Sejati” ini tertarik dengan ilmu baru yang belum pernah didapatkan sebelumnya. “Aku tertarik banget pas ditawarkan film ini. Aku juga baca skrip lucu banget. Makanya aku langsung terima tawaran ini karena baru yang pertama kali begini,” kata bintang film Habibie & Ainun tersebut.

Terakhir, dengan adanya Si Juki The Movie, Bunga Citra Lestari berharap perfilman animasi di Indonesia semakin berkembang. “Animasi luar negeri kan meledak. Nah, kenapa lokal juga enggak dimajukan. Ini bisa jadi sesuatu yang baik kalau perfilman Indonesia, animasinya bisa diterima baik,” tuturnya. Demikian dilansir Liputan6.com. #Sofarudin


12

www.joglosemar.co

sabtu, 14 januari 2017

BNN Tembak Mati Bandar Sabu MEDAN—Petugas Badan Narkotika Nasional (BNN) menembak mati seorang bandar sabu di Medan, Sumatera Utara (Sumut). Dalam penindakan tersebut, petugas menyita barang bukti narkoba jenis sabu sekitar 10 kilogram. Kepala BNNP Sumut Brigjen (Pol) Andi Loedianto membenarkan penindakan tersebut. “Iya benar tadi di kawasan Delitua (Medan),” kata Andi, Jumat (13/1). Bandar sabu tersebut ditembak di kawasan Jalan Brigjend Zein Hamid, Lingkungan XI, Kelurahan Titikuning, Kecamatan Medan Johor, Sumatera Utara. Bandar tersebut bernama Benny Diputra (32) warga Dusun XIII, Desa Bangun Sari, Tanjungmorawa, Deli Serdang. Pria yang diketahui merupakan kurir sabu itu awalnya ditangkap di Tanjungmorawa pada Jumat (13/1/2017) pagi. Setelah ditangkap, tersangka yang diinterogasi petugas mengaku menyimpan sabunya di sebuah gudang Jalan Brigjend Zein Hamid. Lalu, tersangka pun diboyong ke lokasi yang ditunjuk, tepatnya di dekat kanal. Ketika diturunkan dari dalam mobil, tersangka malah berusaha kabur. Petugas BNN yang kebetulan memegang senjata langsung meletuskan dua kali tembakan hingga mengenai punggung dan tangan pelaku. Akibat tembakan tersebut, peluru yang mengenai punggung tersangka tembus ke bagian dada. Tersangka kemudian tewas di tempat dengan kondisi berlumuran darah. Pada bagian lain, Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Komjen Budi Waseso (Buwas) menyatakan kepolisian Australia melayangkan protes kepada dirinya soal masuknya narkoba 7 kg ke Australia dari Indonesia. “Australia, kemarin, protes sama saya. Itu 7 kg masuk dari Bali dan Jogja,” kata Buwas di Denpasar, Bali. Menurut Buwas, yang melakukan protes setingkat direktur bidang narkoba kepolisian Australia. Protes itu menyatakan narkoba masuk dengan modus barang ekspor kerajinan yang di dalamnya ada barang haram tersebut. “Kasus Australia protes karena ada pengiriman dalam bentuk kerajinan, suvenir, melalui jalur pengiriman khusus, dalam arti mendapatkan prioritas. Itu yang dimanfaatkan dan Jogja pun demikian,” ujar Buwas. # Detik

Joe Biden

Tak Kuasa Menangis

P

REUTERS | Yuri Gripas

residen Amerika Serikat (AS) Barack Obama mengejutkan Wakil Presiden Joe Biden dengan menganugerahkan Medali Kebebasan Kepresidenan dengan Tanda Kehormatan. Upacara pemberian medali ini berlangsung penuh haru di Gedung Putih, Jumat (13/1). Biden sama sekali tidak mengetahui dan tak menyangka jika Obama akan memberikan kehormatan tertinggi itu kepada dirinya di masa-masa akhir jabatan mereka. Wapres berusia 74 tahun itu pun, tak kuasa menahan haru dan meneteskan air mata. Presidential Medal of Freedom merupakan penghormatan tertinggi pemerintah AS untuk warga sipil. Medali ini diberikan kepada individu yang dianggap memberikan kontribusi dan jasa besar bagi keamanan atau kepentingan nasional AS. “Saya mendapat banyak penghargaan yang saya rasa tidak pantas saya terima. Bapak Presiden, saya berutang budi pada A n d a . Saya berutang b u d i p a d a persahabatan Anda. S a y a berutang budi pada keluarga Anda,” ujar Biden. # Detik

Antara | M Agung Rajasa

SWA FOTO—Tiga pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Agus Harimurti Yudhoyono, Sylviana Murni, Basuki Tjahaja Purnama, Djarot Saiful Hidayat, Anies Baswedan dan Sandiaga Uno melakukan swafoto seusai debat di Hotel Bidakara, Jakarta, Jumat (13/1).

Debat Pertama Pemilihan Gubernur DKI Jakarta

Belum Ada Perbedaan Ekstrem

JAKARTA—Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jakarta menggelar debat pertama calon gubernur dan wakil gubernur dalam Plgub DKI Jakarta, Jumat (13/1) malam di Hotel Bidakara, Jakarta. Plt Gubernur DKI Jakarta, Sumarsono menilai belum ada perbedaan ekstrem yang terlihat antarpasangan calon. Debat kemarin diakhiri dengan pertanyaan: Maukah para calon menolak pencalonan dalam Pemilihan Presiden 2019? Pasangan calon nomor urut 2 yakni Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)-Djarot Saiful Hidayat hanya tersenyum dan tidak memberikan jawaban tegas. Demikian pula dengan pa-

Saya menikmati debat ini. Meski pun, perbedaan dari ketiga Paslon belum begitu ekstrem. Masih hampir sama.

Sumarsono

Plt Gubernur DKI Jakarta

sangan Agus Yudhoyono- Sylviana Murni yang juga tak tegas. Agus malah menjawab dia hanya fokus pada strategi dalam Pilgub. Hanya Anies Baswedan-Sandiaga Uni yang tegas menolak jika mereka dicalonkan dalam Pilpres 2019. Saat moderator Ira Koesno melontarkan pertanyaan tersebut, Ahok-Djarot malah cekikikan. Cawagub Djarot yang

beranjak dari kursinya dan berbicara di depan para hadirin. “Jiwa raga kami, pikiran kami, kita curahkan untuk warga Jakarta,” kata Djarot. Sementara Ahok hanya tersenyum saja. Djarot juga menjawab dengan penjelasan bahwa komitmennya bersama Ahok adalah melayani masyarakat Ibu Kota. Agus Yudhoyono juga memberikan jawaban yang tak fo-

menikmati debat Pilgub putaran pertama ini. “Saya menikmati debat ini. Meski pun, perbedaan dari ketiga Paslon belum begitu ekstrem. Masih hampir sama,” kata Sumarsono di Balaikota DKI Jakarta. Ia menilai perbedaan belum tampak tajam karena waktu pemaparan yang terbatas. Sumarsono pun meyakini jika diberi waktu yang lebih, maka para kandidat dapat memaparkan visi misi lebih dalam. “Kalau waktu lebih panjang mungkin bisa lebih dalam. Ini semata-mata karena keterbatasan waktu saja. Saya lihat untuk tingkat perencanaan, tingkat gagasan realistis saja,” ujarnya. # Detik | Antara

7 Pelaku Perusakan Markas GMBI adalah Pelajar BOGOR—Polisi mengamankan 20 pelaku pembakaran markas Gerakan Masyarakat Bawah Indonesia (GMBI) di Kampung Tegal Waru, Ciampea, Kabupaten Bogor. Kapolres Bogor AKBP AM Dicky Pastika Gading menyebut 7 pelaku di antaranya masih di bawah umur dan berstatus pelajar. “Ya, ada 7 anak di bawah umur, ada yang santri. Masih nyantri dan pelajar,” kata Dicky di Polres Bogor, Jumat (13/1).

Meski demikian, Dicky enggan menyebut tingkat dan asal pendidikan tujuh pelajar yang terlibat pembakaran markas GMBI dini hari tadi tersebut. Dicky juga memastikan kondisi sudah aman terkendali. Kedua pihak, yakni FPI dan GMBI sudah bertemu dan berbesar hati untuk tidak mengulangi kejadian serupa. GMBI dan Front Pembela Islam (FPI) sepakat berdamai setelah dimediasi oleh Polres Bo-

gor. “Insya Allah semua sudah sepakat, semua berbesar hati. Saya yakin tidak akan terulang kembali. Karena untuk itu silaturahmi pun kita jaga,” Dicky. Ketua GMBI Bogor, Sambas Alamsyah mengapresiasi inisiatif polisi yang meminta kedua pihak untuk bertemu. Meski begitu, proses hukum atas pelaku pembakaran markas GMBI itu akan terus dikawal. “GMBI begitu mengapresiasi dengan aparat kepolisian,

Danrem, Korem, juga FPI dan juga beberapa tokoh masyarkat. Di sini kami sangat apresiasi dengan duduk bersama artinya memang diakui bukan FPI yang melakukan itu,” ucap Sambas. FPI Bogor yang diwakilkan Ketua DPC FPI Cibinong Burhanudin membantah pihaknya terlibat aksi anarkis tersebut. Insiden pembakaran markas GMBI itu, Burhanudin menambahkan bukan atas in-

tsruksi FPI. Dicky mengatakan peristiwa pembakaran tersebut merupakan ulah sekelompok orang bukan dari FPI. “Bahwa tidak ada permasalahan antara FPI Bogor dengan GMBI Bogor. Di mana dari pihak FPI menyatakan bahwa anggota FPI tidak terlibat terkait dengan adanya aksi yang anarkis, perusakan, dini hari tadi (kemarin-red),” ucap Dicky. # Detik

ANJING ANDALAN IKUT AMALKAN DEBAT CAGUB DKI

Angga Spesialis Pelacak Bom Dua anjing terlatih milik polisi ikut mengamankan Debat Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta 2017. Anjing ras Labrador dan Rotweiler itu pun menjadi perhatian sebagian orang.

B

randon duduk dengan gagah sambil mengikuti gerak mobil dan orang yang melintas di depan pandangan matanya. Sesekali dia bosan dan berputar di sekitaran Bripda Angga DS, anggota Unit Satwa (K-9) Direktorat Sabhara Polda Metro Jaya. Brandon adalah anjing pelacak bahan peledak andalan Polda Metro Jaya yang mengamankan lokasi Debat Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Jumat (13/1) di Jakarta. Anjing ras Labrador ini berusia 2,5 tahun dan berjenis kelamin jantan. “Brandon ini juga turun waktu Bom Thamrin, Bom Panci Bekasi, Teror Bom Tangerang (Alam Sutra). Dia juga yang bertugas mensterilisasi

Detikcom

AMANKAN—Dora dan Brandon saat ikut mengamankan Debat Cagub DKI Jakar, Jumat (13/1) malam. lokasi konferensi Asean Police dan konser musik DWP (Djakarta Warehouse Project),” ujar Angga di luar Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, Jumat (13/1) malam. “Dia sering bekerja sama Tim Gegana kalau ada benda mencurigakan yang diduga bom,” lanjut Angga memamerkan keahlian Brandon. Angga berujar ia dan si putih Brandon menyisir lokasi debat sejak pukul 14.00 WIB kemarin, untuk memastikan lokasi aman dari bom.

Selain Brandon, Angga dan timnya juga membawa Dora, anjing betina ras Rotweiler berusia 2,5 tahun. Dora memiliki agresivitas tinggi sehingga ia menjadi anjing spesial penghalau massa dan pemburu pelaku kejahatan. “Yang Rotweiler buat antisipasi kalau ada kerusuhan. Dia lebih agresif,” jelas Angga. Angga kemudian menjelaskan, satuannya hanya menurunkan dua ekor anjing pelacak untuk mensterilisasi lokasi debat. # Detik

Promo Awal Tahun Langganan Koran

kus. “Kami di sini untuk berkompetisi, guna mendapatkan kesempatan untuk membuktikan bahwa kami bisa memperjuangkan warga Jakarta,” kata Agus. “Inilah mengapa kita hadir di sini. Ini jelas kami akan fokus dengan strategi kami,” kata Agus. Sementara Anies Baswedan menegaskan tak akan mau dicalonkan atau maju menjadi Capres atau Cawapres pada 2019 nanti jika memenangkan Pilgub DKI. “Ketika kita memutuskan mengambil amanat ini maka kami akan tuntas menjalankan amanatnya,” kata Anies. Terpisah, Plt Gubernur DKI Jakarta, Sumarsono mengaku

GRATIS (1 BULAN) Hanya dengan 20kg Koran Bekas

Segera Tukarkan Koran-koran Bekas (Segala Koran) yang Menumpuk di Gudang Anda ke Kantor Harian Joglosemar Jl. Setiabudi 89, Gumunggung, Surakarta.

Hubungi :

: (0271) 717141 Hotline Pelanggan 082295320028


ď ľď ľwww.joglosemar.co

13

SABTU, 14 JANUARI 2017

Leicester City vs Chelsea

PELUANG HATTRICK THE BLUES

Leicester musim ini sangat ironi

LE ICE STE R—B eb e rap a taruhan di bulan Oktober lalu menyaringkan suaranya jika Antonio Conte akan dipecat saat pelatih asal Italia ini ti-

Claudio Ranieri dalam bentrok lanjutan Liga Premier di King Power Stadium, Minggu (15/1) pukul 00.30 WIB.  Berlanjut ke Hal 15 Kol 1

dak mampu memenangkan pertandingan lawan Leicester City. Tetapi untuk kali ini, seperti sebuah era yang berkebalikan untuk Antonio Conte dan

!

"

$$ %&'% ##! # ( )

! "! #

Eden Hazard Reuters | John Sibley

ToĆŠenham Hotspur vs West Brom

Misi Menjaga Momentum

Barcelona vs Las Palmas

Blaugrana Mencari Konsistensi

Dele Alli Reuters | Eddie Keogh

BARCELONA—Barcelona banyak kehilangan poin di La Liga. Inkonsistensi membuat Barca harus menjauh dari Real Madrid, pemuncak klasemen sementara. Mereka akan mulai mencari konsistensi di paruh kedua ini dengan melawan Las Palmas di Camp Nou, Sabtu (14/1) dini hari. Real Madrid nyaman di puncak klasemen dengan skor 40 dari 16 laga. Kemudian di posisi kedua ada Sevilla yang memiliki 36 poin dari 17 laga. Sementara Barcelona ada di posisi ketiga dengan nilai 35 poin dari 17 laga.  Berlanjut ke Hal 15 Kol 1

Lionel Messi

Reuters | Heino Kalis

LONDON—Mauricio Pochettino menantang Tottenham Hotspur untuk memanfaatkan modal kemenangan atas Chelsea untuk merangkai hasil positif di Premier League. Spurs menghentikan rentetan kemenangan Chelsea di Premier League pada 4 Januari lalu. The Lilywhites menang 2-0 atas Chelsea untuk memperpanjang tren positifnya.  Berlanjut ke Hal 15 Kol 5

"

+

1 2 0 & % &/ ! 2 3 4$ 0! ! * %

Madrid Diuji (Lagi) di Sevilla SEVILLASetelah berduel di Copa del Rey, Real Madrid akan kembali melawan Sevilla di La Liga. Zinedine Zidane memprediksi Sevilla akan kembali membuat Madrid menderita. Madrid meraih hasil 3-3 dalam pertandingan leg kedua babak 16 besar Copa del Rey di Estadio Ramon Sanchez Pizjuan, Jumat (13/1) dinihari WIB. Hasil tersebut meloloskan Madrid ke perempatfinal dengan agregat 6-3.  Berlanjut ke Hal 15 Kol 1

Reuters | Jon Nazca

!

" # $! % % & '!( # , -

)!$ *

! +

./

Georgina Rodriguez

Cuitan Perdana untuk Pacar

K

ekasih mega bintang Real Madrid Cristiano Ronaldo, Georgina Rodriguez, belum lama ini menjadi tamu istimewa dalam acara seremoni The Best FIFA Award 2016 di Zurich, Swiss.Ronaldo bersama keluarganya mengajak Georgina dalam acara penghargaan tersebut menggunakan jet pribadinya.  Berlanjut ke Hal 15 Kol 1 daylymail


Sport

14

www.joglosemar.co

SABTU, 14 JANUARI 2017

Arema Indonesia Protes Putusan PSSI MALANG—Arema Indonesia menuntut PSSI untuk meninjau keputusan yang mengirim mereka ke Liga Nusantara. Mereka meminta diperlakukan seperti Persebaya Surabaya yang turun di Divisi Utama. Dalam kongres tahunan PSSI yang dihelat di Bandung, Minggu (8/1), lalu, menghasilkan putusan salah satunya terkait status keanggotaan klub yang bermasalah. Hasil keputusannya, dari tujuh klub bermasalah, Persebaya Surabaya masuk dalam Divisi Utama, sementara enam klub lain, termasuk Arema Indonesia, turun di Liga Nusantara. Keputusan ini memicu Arema Indonesia untuk melayangkan keberatan secara langsung kepada Ketum PSSI. “Kami (Arema Indonesia) justru masuk dalam sebuah produk (Liga Nusantara) yang kami tidak pernah tahu dan ingin tahu,” ujar Direktur Operasional Arema Indonesia, Haris Fambudy, kepada wartawan, Jumat (13/1). Haris menginginkan, Ketum PSSI berpikir dan memiliki hati terbuka dalam menuntaskan beberapa klub, khususnya Arema Indonesia. “Sudah terima kasih kembali dimasukkan sebagai anggota, dengan begitu, kami memiliki kesempatan untuk bicara, keberatan dan menuntut keadilan. Surat secara resmi sudah kami kirimkan langsung kepada Ketum PSSI, FIFA, Menpora, Ketua BOPI, dan juga Presiden Jokowi,” terangnya. Haris mengungkapkan, alasan Persebaya dapat masuk ke Divisi Utama karena alasan sejarah kurang bisa diterima. Pasalnya, Arema Indonesia juga pernah mencatat sejarah di kancah sepakbola nasional, setelah menjuarai Indonesia Super Liga (ISL) 2009-2010, mewakili Indonesia di Liga Champion Asia, dan AFC Cup. “Kalau bicara sejarah, kami juga punya,” ungkapnya. Pihak Arema Indonesia menginginkan, adanya kajian kembali mengenai legalitas serta sederet dokumen Arema Indonesia, sebagai bahan pertimbangan bagi PSSI. # Detik

Twitter Satya Wacana Salatiga

GABUNG LATIHAN—Duo pemain asing Satya Wacana Salatiga, Jarron Crump (kiri) dan Nate Maxey sudah mulai bergabung dalam latihan tim.

Satya Wacana Tak Sabar Jalani Laga Perdana SOLO—Tim basket Satya Wacana Salatiga sudah tak sabar untuk melakoni pertandingan perdana ajang Indonesia Basketball League (IBL) 2017. Berhadapan dengan lawan berat M88 News Aspac, penampilan Satya Wacana sekaligus menjadi pembuka kompetisi basket Tanah Air tersebut. Pembukaan seri perdana IBL 2017 akan dilangsungkan di GOR Kertojoyo Surabaya, 20 Januari mendatang. Manajer Satya Wacana Zaki Iskandar kepada wartawan, Jumat (13/1) menerangkan, tak hanya semua pemain, dari ofisial maupun pelatih sudah sangat antusias. “Semua pemain sudah siap, tentunya dengan strategi yang sudah dipersiapkan selama ini. Yang jelas kami siap tempur,” tegas Zaki Iskandar. Jika melihat torehan tim Satya Wacana di tiga musim sebelumnya, Satya Wacana bisa dikatakan berpeluang besar meraih kemenangan di laga perdana. Salah satunya saat menumbangkan NSH Jakarta musim 2016 lalu. Padahal waktu itu NSH berlaga di Jakarta. “Lawan di laga perdana kali ini saya akui memang berat. Namun kami tak akan menyerah begitu saja,” tegas Zaki. Tim Satya Wacana sendiri, diperkuat oleh dua pemain asingnya, yakni Nate Maxey dan Jarron Crump. Sang pelatih, Efri Meldi menilai, kedatangan dua pemain asing yang sudah mulai berlatih bersama tim, secara nyata langsung memberikan warna tersendiri bagi permainan Satya Wacana. # Raditya Erwiyanto

0877 3500 1497 Kirimkan Komentar Anda Terkait Berita di Halaman ini atau Informasi/Foto Penting di Sekitar Anda melalui Kanal WhatsApp – Telegram – SMS JOGLOSEMAR ini

Antara | M Risyal Hidayat

LATIHAN—Sejumlah pesepak bola Bhayangkara FC berlatih di Lapangan Mapolda Jawa Timur, Surabaya, Jumat (13/1). Bhayangkara FC pada kompetisi Indonesia Super League (ISL) atau Liga Super 2017 yang akan dimulai pada 26 Maret mendatang, diperkuat 13 pemain mantan punggawa tim nasional U-19

Pembatasan Usia Demi Cetak Pelatih Lokal

Kasus Doping PON dan Peparnas

Atlet Terancam Sanksi 4 Tahun JAKARTA—Dewan Disiplin Antidoping Kemenpora pada PON XIX dan Peparnas XV Jawa Barat menyatakan akan segera menyurati 14 atlet yang dinyatakan positif doping berdasarkan hasil pemeriksaan laboratorium. Jika terbukti, atlet bersangutan bakal dikenakan sanksi larangan bertanding paling lama empat tahun. Dewan Disiplin Antidoping Kemenpora telah resmi dibentuk Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) berdasarkan Keputusan Menpora Nomor 5 tahun 2017, yang ditetapkan pada 12 Januari 2017. Ketua Dewan Disiplin, Cahyo Adi, Jumat (13/1), mengatakan, untuk langkah awal pihaknya akan mengirim surat yang menanyakan kesediaan atlet, apakah yang bersangkutan menerima hasil tes atau memilih untuk membuka sampel B. Yakni sampel urine cadangan yang sengaja disiapkan jika ada atlet yang keberatan dengan hasil tes laboratorium pertama. “Surat akan kami kirimkan Senin (16/1). Jika setuju dan menerima hasil sampel A yang menyatakan mereka doping, maka akan diteruskan ke pelaksanaan sidang,” tutur Cahyo. Namun, seandainya atlet mau memastikan sampel B, Dewan mempersilakan atlet membuka segel sampel tersebut di India dan memberikan tenggat

Kami sangat hati-hati dalam menetapkan hukuman karena hasil dari sidang dengar pendapat akan menentukan nasib atlet.

dapat akan menentukan nasib atlet. Kalau dia dinilai melakukan pelanggaran berat maka sanksi terberatnya empat tahun. Sementara hukuman paling ringan adalah empat bulan,” lanjutnya. Selama proses sidang, atlet otomatis juga tidak bisa mengikuti kejuaraan apapun, baik di daerah maupun internasional.

Cahyo Adi

Banding Pelaksanaan sidang ditargetkan berjalan dalam tiga minggu. Lamanya sidang diperkirakan tiga bulan dan semua biaya terkait sidang termasuk transportasi dan akomodasi ditanggung pemerintah. Seandainya atlet tidak menerima vonis, bisa ke Dewan Banding yang akan dibentuk kemudian oleh Kemenpora. “Kalau masih tidak puas juga, atlet bisa menyerahkan kasusnya ke Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS) internasional di Lausanne, Swiss. Ini juga harus dengan biaya pribadi atlet, sedikitnya harus keluar 5.000 dolar AS,” kata Cahyo. Dewan Disiplin Antidoping Kemenpora ini beranggotakan tiga orang, selain ketua, ada dr Haryono dari divisi TUE (Therapeutic Use Exemptions) Kemenpora, dan Rizky Mediantoro, mantan atlet bowling Jawa Barat yang juga memiliki latar belakang bidang hukum. # Antara

Ketua Dewan Disiplin

waktu sampai sekitar tiga minggu. Namun, semua biaya uji sampel B itu harus ditanggung secara pribadi oleh atlet. “Kalau sampel B masih positif doping, artinya dia tetap diproses. Akan tetapi jika negatif, tindakan pendisiplinan dihentikan,” tutur Cahyo. Cahyo mengatakan dalam sidang apapun bisa terjadi. Artinya, berapa lama hukuman yang ditetapkan tergantung hasil dengar pendapat dengan atlet. “Saat sidang atlet akan didampingi satu orang, apakah itu pelatih atau pengurus. Kami akan mengimbau mereka untuk membawa obat atau suplemen yang mereka minum, untuk mengetahui lebih detail apa yang digunakan,” kata Cahyo. “Kami sangat hati-hati dalam menetapkan hukuman karena hasil dari sidang dengar pen-

JAKARTA—PSSI mewacanakan untuk menerapkan regulasi pembatan usia pemain pada kompetisi mendatang. Meski mendatangkan pro dan kontra, federasi sepakbola Indonesia itu beralasan, regulasi tersebut demi untuk menciptakan pelatih-pelatih lokal. Sebelumnya, PSSI mengumumkan rencana melakukan pembatasan usia pemain dalam kompetisi, yaitu maksimal 35 tahun untuk kompetisi kasta tertinggi di Indonesia, Indonesia Super League (ISL), dengan masih boleh diperkuat dua pemain berusia 35 tahun ke atas. Sementara di Divisi Utama, klub-klub hanya boleh menggunakan pemain maksimal 25 tahun. Untuk usia lebih dari itu, klub-klub kasta kedua kompetisi Liga Indonesia boleh merekrut maksimal lima orang. Wakil Ketua Umum PSSI, Iwan Budianto, mengatakan bahwa regulasi itu sengaja dibuat untuk memberikan kesempatan kepada pemain agar bisa terjun sebagai pelatih. Dengan begitu, kompetisi Indonesia akan dibanjiri oleh pelatih-pelatih lokal. “Semua dibuat bukan tanpa alasan, pasti ada alasan. Makanya teknis yang detail seperti itu tak bisa disampai-

kan di dalam kongres waktu itu tapi disampaikan setelah kongres dengan mengumpulkan para klub-klub ISL. Untuk alasan itu sudah disampaikan kepada mereka,” ujar Iwan Budianto. “Nanti, ada satu keputusan juga yang akan segera dilansir terkait Divisi Utama. Bukan di 2017 ini tapi di 2018 yang akan datang,” katanya. “Saya tahu ini berkaitan dengan piramida dari DU menuju ISL yang lebih sedikit. Kami berharap benarbenar terseleksi mana yang bagus dan sisanya seperti yang disampaikan ketua umum, bahwa kami ini kekurangan banyak pelatih.” “Makanya kami berharap bahwa mereka yang tidak mendapat tempat di liga super mereka kami fasilitasi sebagai pelatih,” sambungnya. Dengan adanya aturan tersebut, otomatis makin banyak muncul pelatih-pelatih muda. Untuk hal itu, PSSI juga disebutnya memiliki solusi dan dia menegaskan akan mempermudah prosesnya. “Kalau jumlahnya semakin meningkat kenapa tidak kami bikin aturan lagi. Divisi utama harus lisensi A misalnya,” kata pria yang juga menjabat sebagai presiden Arema FC itu. # Detik

KONI Solo Optimistis Tak Ada Pengurangan Cabor

PSSI Ingin Data Pemain Muda di Eropa

SOLO—Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Solo optimistis, dalam gelaran Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Tengah 2018 mendatang tidak ada pengurangan cabang olahraga (cabor). Pasalnya, jumlah cabor yang dipertandingkan sudah ditentukan ditentukan sejak lama. Hal tersebut ditegaskan Ketua KONI Solo Gatot Sugiharto, yang menyebut ketidaksiapan tuan rumah tidak bisa jadi alasan untuk menghapus nomor pertandingan. Awalnya, muncul kekhawatiran dari sejumlah pengurus cabor jika tuan rumah tak siap menggelar, termasuk kesiapan venue, maka bisa batal mempertandingkan cabor tersebut. Porprov Jateng mendatang yang akan dilangsungkan di Kota Tegal sebelumnya memang sudah mengalami penundaan, dari awalnya digelar tahun 2017 menjadi 2018. Salah satu alasannya adalah ketidaksiapan tuan rumah. “Jadi kalau ada cabor yang dihilangkan karena alasan venue tidak mendukung, jelas itu tidak bisa. Pokoknya, semua cabor yang sudah diperlombakan di ajang PON (Pekan Olahraga Nasional) harus dipertandingkan.

JAKARTA—Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) di bawah pimpinan Edy Rahmayadi mulai menyusun program dan salah satu yang terdapat dalam surat yang dikirimkan ke Kemenpora adalah rencana pendataan pemain muda Indonesia di Eropa dan Qatar. Rencana pendataan pemain sepakbola muda asli Indonesia maupun keturunan yang mempunyai keinginan besar untuk memperkuat Timnas Indonesia, itu disampaikan Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Kemenpora Gatot S Dewa Broto di PP ITKON Jakarta, Jumat. “Kamis (12/1), kami menerima surat dari PSSI yang intinya program jangka pendek dan jangka panjang. Salah satunya adalah terkait pendataan pemain yang ada di Eropa dan Qatar itu. Kami langsung menindaklanjuti,” kata Gatot. Menurut dia, dengan adanya rencana tersebut pihaknya langsung membuat draf surat yang ditujukan ke Kementerian Luar Negeri (Kemenlu). Salah satu poinnya adalah untuk meminta bantuan Dubes di Eropa dan Qa-

| Detik

Dok

PASTI DIGELAR—Sepatu roda jadi salah satu cabang olahraga yang dikhawatirkan tak dapat dilangsungkan dalam Porprov Jateng 2018 mendatang. Kalau ada pengurangan pasti semua ketua KONI seluruh Jawa Tengah tak akan tinggal diam,” jelas Gatot kepada Joglosemar, Jumat (13/1). Gatot membeberkan, kalau alasan karena venue, tuan rumah bisa koordinasi dengan kota/kabupaten di sekitarnya. Sehingga, bisa menggunakan sarana dan prasarananya untuk menggelar pertandingan. Gatot mencontohkan, saat Porprov berlangsung di Kota Solo, ada salah satu cabor venue yang tidak dimiliki Solo, yakni dayung. Namun demikian ajang itu tetap berlangsung. “Kalau seperti itu kan diselenggarakan di kawasan Soloraya, meski Kota Solo tidak bisa

menggelar, kan bisa dilakukan di lokasi lain, misalnya di Waduk Gajah Mungkur Wonogiri. Jadi tidak bisa menghapus seenaknya sendiri,” terangnya. Jelang persiapan Porprov tahun 2018 mendatang, KONI Solo melihat saat ini kontingen Kota Bengawan terus bersiap diri. Setelah beberapa waktu lalu diadakan tes fisik, kini semua kontingen dikembalikan ke Pengkot masing-masing sebelum kembali mendapatkan instruksi dari KONI. “Persiapan memang kami lakukan satu tahun sebelumnya, agar atlet yang kami tampilkan bisa menunjukkan kualitas terbaiknya. Selain itu, proses pembibitan juga terus kami lakukan,” katanya. # Raditya Erwiyanto

tar membantu dengan pendataan pemain Indonesia. “Kami masih menunggu. Apa surat permintaan itu bakal dikirimkan oleh Kemenlu atau kami dari Kemenpora langsung bisa mengirimkan surat kepada Dubes Indonesia di Eropa dan Qatar. Komunikasi terus kami lakukan,” tambah Gatot. Disebutkan Gatot, selama ini banyak pemain muda Indonesia maupun keturunan yang bermain di liga-liga bergengsi luar negeri. Sayangnya, data keseluruhan pemain potensial tersebut belum sepenuhnya terdata. Terbaru, muncul nama Ezra Walian, pemain muda klub Ajax Amsterdam, yang berkeinginan menjadi warga negara Indonesia demi bisa memperkuat Timnas Indonesia di ajang SEA Games 2017. “Untuk proses naturalisasi harus ada pengajuan. Dalam hal ini PSSI. Seperti yang terjadi saat ini. Ezra Walian memang diajukan oleh PSSI. Saat ini masih dalam proses. Permohonan naturalisasinya sudah masuk ke presiden,” tutur Gatot. # Antara


www.joglosemar.co

SABTU, 14 JANUARI 2017

Sport

15 Jelang Man. United vs Liverpool

Sama-sama Rapuh di Fase Akhir Laga

Juventus Bertemu AC Milan

Final Dini di Coppa Italia MILAN—AC Milan melewati hadangan Torino usai menang 2-1. Selanjutnya Rossoneri akan berjumpa Juventus di Babak Perempatfinal Coppa Italia. Pada pertandingan Babak 16 Besar Coppa Italia yang dihelat di San Siro, Jumat (13/1) dinihari WIB, Milan yang bertindak sebagai tuan rumah dibuat kesulitan oleh Torino setidaknya selama 30 menit. Milan tidak bisa menurunkan Alessio Romagnoli dan Luca Antonelli yang cedera. Sebagai gantinya Vincenzo Montella memasang Jose Sosa serta Gustavo Gomez. Torino lewat Andrea Belotti kerap mengancam pertahanan Milan yang salah satunya berbuah gol ke gawang Gianluigi Donnarumma pada menit ke27.Bahkan Belotti nyaris menciptakan gol kedua andaikan sepakannya meneruskan um-

pan Adem Ljajic tak melebar dari sasaran. Torino justru yang menekan di awal-awal pertandingan dengan menciptakan peluang lewat Marco Benassi yang sayangnya masih melebar. Peluang bersih pertama Torino langsung berbuah gol di menit ke-27 ketika umpan terobosan Benassi membelah pertahanan Milan. Belotti yang lolos dari jebakan offside dengan dingin menaklukkan Gianluigi Donnarumma di bawah mistar. Skor 1-0 bertahan hingga turun minum untuk keunggulan Torino. Milan langsung menekan di awal babak kedua demi mencari gol penyama kedudukan namun ketatnya pertahanan Torino membuat mereka sulit mendapat peluang bersih. Di menit ke-50 pertandingan sem-

pat terhenti cukup lama karena Hart mendapat perawatan usai kepalanya berbenturan dengan kaki Lapadula dan mengeluarkan darah. Sampai akhirnya di menit ke-61 Kucka berhasil menyamakan skor jadi 1-1 lewat sontekan jarak dekat memanfaatkan bola rebound sepakan Suso yang ditepis Hart. Hanya berjarak dua menit, Milan berbalik unggul ketika Jack Bonaventura menyepak bola umpan Suso dari sisi kanan. Meski dikawal bek lawan, Bonaventura masih bisa menjebol jala Hart. Dalam usahanya menyamakan skor, Torino malah kehilangan pemainnya, Antonio Barecca, yang mendapat kartu kuning kedua karena melanggar Suso. Menurut pelatih AC Milan, Vincenzo Montella, Milan me-

mang dibuat kerepotan sebelum akhirnya menyingkirkan Torino . Tapi melihat timnya sepanjang laga, ia mengatakan bahwa penggawanya pantas lolos ke perempatfinal. “Di babak pertama kami terlalu lambat dan harus menghadapi Torino yang tampil sangat bagus. Gol Torino membakar semangat kami dan saya melihat reaksi yang bagus. Setelah jeda kami tampil baik untuk berbalik menang dan menurut saya, kami pantas mengalahkan lawan yang tangguh. Kemenangan luar biasa,” ujar Montella seperti dikutip Football Italia. Lawan berat sudah menunggu yakni juara bertahan, Juventus yang rencananya digelar pada 18 atau 25 Januari mendatang. Ini merupakan partai ulangan final musim lalu. #Detik

MANCHESTER—Manchester United salah satu tim paling sedikit kebobolan, sementara Liverpool yang tertajam sejauh ini. Tapi keduanya sama-sama rapuh di fase akhir laga. MU dan Liverpool akan berhadapan di Old Trafford, Minggu (15/1) malam WIB. Pertemuan pertama keduanya musim ini di Anfield pada Oktober lalu berakhir imbang tanpa gol. Jelang laga nanti, MU setidaknya cukup bisa membanggakan pertahanannnya yang baru kebobolan 19 kali di 20 pekan sejauh ini. Mereka jadi tim terbaik ketiga soal jumlah kemasukan, juga dalam hal jumlah clean sheet di mana sejauh ini membukukan tujuh laga bersih tanpa kebobolan. Liverpool, sekalipun gawangnya sudah bergetar 23 kali, unggul dalam aspek lain yakni produktivitas gol. Si Merah adalah tim tertajam di liga saat ini dengan 48 gol, sementara MU sampai saat ini baru bikin 31 gol. Namun keduanya setidaknya punya sedikit kemiripan: sama-sama rentan di menit-

menit akhir. Jika pertandingan dibagi menjadi tiga fase per 30 menit, maka baik MU dan Liverpool paling banyak kemasukan di fase akhir. Melansir SoccerStats, sebanyak 12 dari 19 gol yang bersarang ke gawang MU tercipta di 30 menit terakhir. Sementara Liverpool jebol 10 kali di periode ini dari total 23 gol yang masuk ke gawang mereka. Namun jika dilihat lebih seksama, Liverpool juga terbilang rapuh di periode sekitar jeda paruh laga atau pada fase kedua. Di rentang 15 menit sebelum dan sesudah turun minum ini, Liverpool sudah kemasukan tujuh kali dengan lima di antaranya di menit-menit akhir babak pertama. Sebaliknya, MU relatif produktif di periode ini dengan 11 gol. 10 di antaranya di 15 menit terakhir babak pertama. Tapi MU juga patut waspada, meski Liverpool cukup rentan di fase kedua, mereka juga produktif dengan torehan 20 gol. MU sendiri cuma kemasukan tiga gol di rentang waktu ini. #Detik

JADWAL PERTANDINGAN SABTU, 14 JANUARI 2017 19:00 Leganés vs Athletic Bilbao beIN Sports 2 19:30 Tottenham vs West Bromwich beIN Sports 1 22:00 Swansea City vs Arsenal beIN Sports 1

22:00 Sunderland vs Stoke City MNCTV 22:15 FC Barcelona vs Las Palmas beIN Sports 2 MINGGU, 15 JANUARI 2017 00.30 WIB Leicester City vs Chelsea RCTI

Peluang Hattrick..............................................................................................................................................................................................sambungan dari Hal 13 Pada awal bulan Oktober, Chelsea-nya Conte ada di peringkat ketujuh dengan 13 poin dari empat kemenangan, imbang sekali dan dua kekalahan. Dan pada akhirnya Conte menemukan cahaya dalam spekulasi pemecatan. Ia tak terhenti dalam 13 laga kemenangan dan melaju hingga nyaman di posisi pertama. Saat ini Chelsea ada di peringkat pertama dengan poin 49 di pekan 20. Kemudian di posisi kedua ada Liverpool dengan selisih lima poin. Dan menyusul di bawahnya adalah Spurs dengan selisih tujuh poin dengan Chelsea. Berbeda dengan musim lalu,

di mana Chelsea yang harus berjibaku untuk melepaskan diri dengan zona merah untuk menuju zona papan tengah. Kini justru juara bertahan Leicester yang harus berusaha melepaskan diri dari jeratan degradasi. Leicester musim ini sangat ironi dibandingkan dengan musim 2015/2016. Pada bulan Oktober musim ini mereka ada di peringkat 12 dengan dua kemenangan dari tujuh laga. Tetapi kini The Foxes ada di peringkat ke-15, hanya selisih enam angka dengan zona merah. Dengan performa Leicester yang seperti itu ditambah bebe-

rapa pemain yang absen tanpa pemainnya karena mengikuti kompetisi Piala Afrika, Chelsea bakal lebih diunggulkan. Dua pemain yang absen adalah Islam Slimani dan Riyadh Mahrez dan gelandang Daniel Amartey. Terlebih Chelsea-nya Conte sudah dua kali mengalahkan Leicester dua kali. Pada 15 Oktober, Chelsea menang telak 3-0 di Stamford Bridge. Kemudian pada Piala Liga babak III (bulan September), Chelsea menang 4-2. Chelsea bakal mengincar hattrick kemenangan atas The Foxes. Meski secara materi, Chelsea diunggulkan tetapi pemainnya

diharapkan tak mengendur. Willian mengakui kini timnya punya pekerjaan yang lebih berat, karena sebisa mungkin menaikkan level permainan atau minimal menjaganya tak menurun. Sebab lawan-lawan punya motivasi lebih untuk membendung laju mereka. “ Tim-tim yang melawat ke kami mau menghentikan kami dan mungkin mereka akan bermain seperti yang dilakukan West Brom (menang 1-0). Dengan delapan orang menunggu bola, terus bertahan, dan bermain lewat serangan balik. Kami harus tetap fokus karena terkadang

Blaugrana Mencari...................................................................................................sambungan dari Hal 13 Memulai awal tahun, Barcelona kalah 2-1 dari Athletic Bilbao dalam leg pertama 16 Besar Copa del Rey. Hasil kurang memuaskan kembali diterima Barcelona di La Liga akhir pekan lalu dengan hasil imbang lawan Villareal. Lantas Barcelona menggila dalam leg kedua babak 16 Copa Del Rey lawan Athletic Bilbao dengan skor 3-1. Kemenangan membawa mereka lolos perempatfinal Copa Del Rey. Pelatih Barcelona, Luis Enrique percaya jika kemenangan lawan Bilbao pada tengah pekan ini menjadi motivasi untuk merangkai kemenangan dan me-

ngejar ketetinggalan dari rival utamanya Real Madrid. Ia yakin dengan respons dari para pemainnya. “Jujur saja, saya melihat Barca saat ini, pada awal 2017 ini, lebih bagus dibanding pada akhir 2016.. Tapi juga jelas bahwa kami kurang tajam dalam menghukum para lawan kami saat ini,” terang Enrique dikutip Football Espana. Blaugrana, sebutan Barca tak pernah mengalami kekalahan menghadapi Las Palmas di Camp Nou dalam 17 pertemuan terakhir di La Liga dengan mencatatkan 15 kemenangan. Terakhir kali Barca kalah di kandang Las Palmas terjadi be-

berapa dekade silam, tepatnya pada tahun 1986. Pada waktu itu, Las Palmas bisa menang dengan skor 3-0. Laju Barca hingga pertengahan musim ini kurang meyakinkan. Dari 17 laga yang telah dijalani, mereka hanya bisa mencatatkan 10 kemenangan. Catatan ini merupakan catatan yang terburuk sejak musim 2007/2008. Las Palmas tandang ke Barcelona memiliki modal percaya diri. Modal itu adalah kemenangan Las Palmas atas Atletico Madrid di Vicente Calderon. Walaupun kemenangan itu tidak bisa membawa Las Palmas me-

nembus perempatfinal. Lionel Messi, Luis Suarez, dan Neymar yang baru saja mengumpulkan 300 gol ketika menghadapi Athletic Bilbao dipastikan bisa turun sejak menit awal. Ivan Rakitic bakal kembali dipasang sejak menit awal bersama dengan Sergio Busquets, dan Andres Iniesta. “Hasil (kemenangan lawan Athletic Bilbao) akan banyak mengangkat moral kami. Ini apa yang kita inginkan dan itu apa yang kami butuhkan. Sekarang kita perlu terus bekerja keras untuk memenuhi target kami, “ jelas Luis Suarez. #Reuters | Detik

Cuitan Perdana.........................................................................................................sambungan dari Hal 13 Itu merupakan penampilan terbuka pertama kalinya Ronaldo dan Georgina. Bahkan saat Ronaldo terpilih sebagai pemain terbaik FIFA, Georgina mendapat kecupan dari bintang asal Portugal. Georgina yang tidak berbicara kepada pers di acara penghargaan tersebut, kini telah memuji

Ronaldo melalui akun media sosialnya. Hal itu terlihat dalam akun Twitter yang baru dibikinnya pada 11 Januari 2017. Dalam kicauan pertamanya di akun Twitter, Georgina mengunggah foto keluarga Ronaldo dan memberikan pujian untuk sang kekasih.

”Setiap usaha ada ganjarannya, Ronaldo layak mendapatkannya,” tulis Georgina. Baru dua hari tercatat sebagai pengguna media sosial, perempuan berdarah Spanyol ini sudah banyak pengikutnya. Hanya dalam dua hari, sudah ada 1.300-an pengguna akun twitter yang menjadi pengikutnya.

Kisah asmara Ronaldo dan Georgina mulai terungkap pada November tahun 2016. Ronaldo tertangkap kamera sedang berkencan dengan Georgia di Disneyland Paris. Saat berkencan itu, ia menyamar wajahnya dengan menggunakan wig dan kaca mata hitam. #Tribunnews

sulit untuk mengalahkan tim-tim seperti itu, “ jelas Willian dilansir Standard. Pertandingan ini bakal menjadi laga spesial bagi N’Golo Kante. Kante berjasa besar mengantarkan Leicester menjadi juara Premier League musim lalu. Gelandang enerjik asal Prancis itu menjadi dinamo di lini tengah The Foxes bersama Danny Drinkwater. Akan tetapi, Kante tak lama berkostum Leicester. Dia menerima tawaran untuk bergabung dengan Chelsea di bursa transfer musim panas lalu. Pada bulan September 2016 silam, Kante

kembali ke King Power Stadium saat Chelsea mengalahkan Leicester 4-2 di ajang Piala Liga Inggris. Namun, saat itu dia cuma duduk di bangku cadangan dan tak turun ke lapangan. “Saya berharap fans kami memberi Kante sebuah sambutan hangat karena dia adalah juara kami. Penting untuk mengingat apa yang sudah dia berikan kepada kami Chelsea memulai musim dengan kurang baik, tapi (Antonio) Conte segera memahami timnya dan mereka sudah melalui paruh pertama musim dengan baik,” kata Ranieri dilansir Soocerway. #Reuters | Cisilia Perwita

Misi Menjaga....................sambungan dari Hal 13 Itu merupakan kemenangan keenam Spurs secara beruntun di semua kompetisi, kelima secara berturut-turut di Premier League. Akhir pekan ini, Spurs akan menjamu West Bromwich Albion di lanjutan Premier League, Sabtu (14/1). WBA kerap menyulitkan Spurs dan tak terkalahkan di White Hart Lane dalam lima tahun terakhir. Menghadapi WBA, Pochettino menantang Spurs untuk melanjutkan momentum. Apalagi mereka bermodal kemenangan penting atas Chelsea. Pochettino tak mau Spurs mengulang kesalahan beberapa bulan lalu di mana timnya tak mampu memanfaatkan kemenangan besar untuk merangkai hasil positif. Usai kemenangan atas Manchester City pada Oktober lalu, Spurs justru melewati tujuh pertandingan berikutnya tanpa kemenangan. “Ingat beberapa bulan lalu setelah City, saya pikir sekarang ini adalah momen menunjukkan bahwa kami sudah belajar. Kami akan menghadapi laga yang sangat berat dan kami harus menunjuk-

kan bahwa kami belajar dari beberapa bulan lalu. Jika Anda ingat performa kami sedikit menurun setelah kemenangan luar biasa,” ujar Pochettino dikutip Sky Sports. Mantan pelatih asal Argentina ini menilai pasca kemenangan atas Chelsea menjadi sebuah kesempatan luar biasa untuk menunjukkan bahwa timnya memang pantas mengalahkan The Bluse. Menurutnya menjaga momentum adalah kuncinya. “Saya senang setelah Chelsea karena itu bukan permainan terbaik kami tapi kami bisa bersaing. Itulah yang sedikit kurang dari kami musim lalu, bersaing lebih baik di beberapa pertandingan. Hari ini adalah soal kematangan.Penting untuk menunjukkan kematangan, itu penting untuk mencoba lebih realistis dan berjuang untuk target yang lebih besar,” katanya. Spurs kini menempati peringkat ketiga klasemen dengan 42 poin dari 20 pertandingan. Tim berjuluk The Lillywhites ini berjarak tujuh poin dari Chelsea yang memiliki nilai 49. #Detik

Madrid Diuji.....................................................................................................................................................................................................sambungan dari Hal 13 Meski lolos, Madrid sempat terancam kekalahan. Mereka sempat tertinggal 1-3 di 13 menit terakhir laga dan 2-3 saat pertandingan memasuki masa injury time. Madrid akhirnya selamat dari kekalahan berkat gol Karim Benzema di menit ke-93. “Pertandingannya sangat rumit. Sevilla bermain luar biasa dan pantas mendapat lebih daripada

imbang hari ini. Kami kurang di area-area tertentu tapi kami masih meraih hasil seri, jadi kami pantas lolos dari dua leg “ ujar Zidane seperti dikutip dari Marca. Madrid akan kembali melawat ke markas Sevilla di lanjutan La Liga , Senin (16/1) dinihari WIB. Ini akan jadi duel antara dua tim teratas di klasemen La Liga. Madrid tetap perlu waspada,

mengingat musim lalu mereka takluk 2-3 di kandang Sevilla. Madrid tak akan membiarkan tiga poin lepas begitu saja, demi menjaga keunggulan di papan klasemen. Saat ini jarak dengan Sevilla di posisi dua cuma empat poin, meski Madrid masih menyimpan satu laga ekstra untuk dimainkan. “Kami sangat menderita hari

ini, dan kami harus menderita lagi di sini hari Minggu di depan fans ini. Saya tidak yakin bagaimana susunan pemain kami nantinya di hari Minggu, tapi yang saya yakin adalah kami akan dibuat menderita lagi, dan kami harus siap untuk itu, “ kata dia. Kemenangan atas Sevilla bakal menjadikan laju tak terkalahkan Real Madrid terus meleng-

gang. Saat lawan Sevilla kemarin, Real Madrid memperpanjang catatan tak terkalahkan mereka di semua kompetisi menjadi 40 laga beruntun. Los Blancos membukukan 30 kemenangan dan 10 hasil imbang. Dengan tidak pernah kalah dalam 40 pertandingan secara beruntun di semua kompetisi, Madrid menorehkan rekor baru.

Madrid kini tercatat sebagai tim Spanyol dengan catatan tak terkalahkan terpanjang. Madrid mematahkan rekor yang sebelumnya dipegang oleh Barcelona. Blaugrana sebelumnya memegang rekor tersebut dengan catatan 39 pertandingan tak terkalahkan di musim 2015/2016. Demikian seperti dikutip dari Gracenote. #Detik


Sehat & Bugar

16

www.joglosemar.co

SABTU, 14 JANUARI 2017

Daging Merah Picu Penyakit di Usus

lifewithamir.com

gastric by

passjo urnals.c om

S

teak daging sapi memang kaya akan protein yang dibutuhkan untuk regenerasi sel-sel tubuh. Namun asupan daging merah sebaiknya tidak berlebihan jika tidak ingin mengalami radang usus besar. Sebuah penelitian di jurnal Gut menyebut daging merah bisa meningkatkan risiko diverkulitis. Ini adalah radang pada divertikula, yakni semacam kantong yang terdapat di usus besar. Bukan kasus langka, sedikitnya 200.000 kasus ditangani di Amerika Serikat tiap tahunnya. Dikutip dari Sciencedaily, jumlah kasusnya mengalami peningkatan terutama di kalangan orang-orang berusia lebih muda. Sekitar 4 persen di antaranya mengalami komplikasi jangka panjang yang parah, seperti lubang atau perforasi pada dinding usus. Meski dampaknya begitu besar, penyebab diverkulitis hingga kini belum banyak diketahui. Beberapa penelitian baru mengaitkannya dengan kebiasaan merokok, penggunaan anti inflamasi non steroid (AINS), kurang olahraga, dan juga kegemukan. Kurang asupan serat juga diyakini sebagai penyebab, namun keterakaitan dengan pola makan yang lain belum banyak dipelajari selama ini. Termasuk, kaitannya dengan daging merah. Penelitian selama 26 tahun ini melibatkan 764 pria, yang dikelompokkan berdasarkan seberapa sering mengonsumsi daging merah. Ada yang tidak pernah makan daging merah, kurang dari sekali dalam sebulan, serta 6 kali atau lebih dalam sehari. Dibandingkan pada orang-orang dengan asupan daging merah paling rendah, orang-orang dengan asupan daging merah paling tinggi punya risiko 58 persen lebih tinggi untuk mengalami diverkulitis. Keterkaitannya paling kuat pada daging merah yang tidak diproses, dan menggantinya dengan ikan atau daging unggas berhubungan dengan penurunan risiko sebesar 20 persen. # Detik

Rambut Menipis Karena Rontok

Waspada Alopecia Areata!

S

aat menyisir rambut, tanpa disadari rambut cepat rontok dan tampak makin menipis? Hati-hati, ini bisa menjadi salah satu gejala Alopecia Areata. Menurut pakar kesehatan kulit yang berbasis di New York, Whitney Bowe, MD, kerontokan hebat pada rambut bisa menjadi salah satu gejala fungsi kelenjar tiroid yang kurang aktif. “Jika hasil tes menunjukkan bahwa Anda memang memiliki masalah tiroid, maka Anda mungkin akan diberikan obat-obatan oral untuk mengembalikan kadar hormon tiroid, sehingga rambut dan alis perlahan-lahan dapat tumbuh kembali,” tutur Bowe, dikutip dari Prevention. Rambut rontok juga bisa terjadi akibat penyakit autoimun yang bernama alopecia areata. Kondisi ini umumnya ditandai dengan munculnya bentuk

Cara Ampuh Atasi Sariawan

M

dentaltipsforall.com

Stok Darah UUD PMI Kota Surakarta 13/1/2017 Pukul 15.00 A 130 B 277 O 176 AB 36

Info : PMI Kota Surakarta (0271) 646505

bulat atau oval pada kulit kepala. Kondisi ini bisa menyebabkan folikel rambut rusak, sehingga rambut pun menjadi rontok. Awalnya, kondisi ini ditandai dengan munculnya bercak kecil kebotakan pada kulit kepala dan bisa menyebar hingga ke seluruh tubuh. Alopecia areata disebabkan oleh autoimun, di mana sel-sel darah putih tubuh menyerang folikel rambut dan menghancurkannya. Dalam penyakit ini, sistem imun mengalami gangguan dan menganggap folikel rambut

sebagai kuman yang menyebabkan penyakit. Kondisi ini dapat menyebabkan seseorang benar-benar botak karena kemampuan rambut untuk tumbuh kembali telah hilang. Selain itu, masalah ini dapat menyebar ke seluruh tubuh. Selain karena penyakit, rambut rontok juga dipengaruhi oleh gaya hidup. Dikutip dari Times of India, pola makan juga turut memengaruhi risiko kerontokan rambut. Faktanya, rambut terbuat dari sejenis protein. Maka itu jika Anda makan makanan yang tidak cukup mengandung protein maka bisa menyebabkan rambut menipis. Karena itu jangan kebanyakan makan junk food, lemak, dan garam. Hanya makan sayuran juga bisa menyebabkan penipisan rambut karena asupan protein tidak tercukupi. Kurangnya zat besi juga memicu kebotakan. # Detik

R

ambut rontok umumnya diketahui sebagai masalah pada orang dewasa. Namun nyatanya rambut rontok juga bisa dialami oleh anak-anak. Selain terjadi karena alopecia areata, yang ditandai dengan munculnya bentuk bulat atau oval pada kulit kepala, masalah rambut rontok ini juga bisa muncul karena berbagai macam faktor, salah satunya adalah tinea capitis. Ini merupakan infeksi jamur pada kulit kepala, yang kemudian dapat menyebabkan rambut rontok. Tinea capitis merupakan bentuk kurap yang dapat menyebabkan kulit bersisik pada kulit kepala. Menurut dr Firmansyah, SpA dari RS Permata Depok, kerontokan rambut pada anak dapat disebabkan oleh faktor infeksi dan non-infeksi. Nah, infeksi ini juga bisa muncul disebabkan oleh jamur atau alergi terhadap zat tertentu seperti sampo, sabun atau minyak rambut. “Dapat pula disebabkan karena anak kekurangan nutrisi, sehingga folikel rambut mudah rontok. Sebaiknya dikonsultasikan ke dokter untuk lebih pasti,” tutur dr Firmansyah. Ya, bayi yang mengalami kekurangan gizi memiliki risiko terkena rambut rontok. Beberapa gizi yang defisit tersebut di antaranya biotin atau vitamin H, dan zinc. Selain itu, kelebihan vitamin A juga disebut-sebut bisa memicu kerontokan rambut pada anak-anak. # Detik

Jangan Abaikan Enam Rasa Sakit Ini

K

ebanyakan rasa sakit dan nyeri bukan pertanda adanya sesuatu yang serius, tetapi ada gejala tertentu yang sebaiknya segera diperiksakan pada dokter. Pergilah meminta bantuan dokter jika Anda merasakan salah satu dari hal-hal ini:

citywidesuperslow.com

eski dianggap ringan, sariawan juga bisa mengganggu aktivitas sehari-hari jika didiamkan. Tak selalu dengan obat, nyeri akibat sariawan juga bisa diatasi dengan cara alami lho. Salah satunya adalah mengganti kebiasaan mengonsumsi minuman manis menjadi air putih. Minuman yang manis dan asam dapat membuat sariawan makin iritasi. Rajan Sharma, DDS, dari EON Clinis menyebutkan bahwa paparan zat asam dan manis dari minuman dapat menimbulkan sensasi terbakar, nyeri dan memperlambat proses penyembuhan. “Perlu diingat bahwa bakteri dalam mulut juga mengubah gula menjadi asam,” tambahnya, seperti dikutip dari Prevention. Ya, selain merusak lapisan gigi dan memicu risiko gigi bolong, terlalu banyak mengonsumsi minuman manis juga berpengaruh terhadap kondisi sariawan. Cara lain yang bisa dilakukan adalah mengganti pasta gigi. Dikutip dari Mayo Clinic, beberapa pasta gigi dengan kandungan sodium lauryl sulfate, dapat memicu sariawan pada beberapa orang. Meskipun tidak benar-benar menyembuhkan sariawan, cara ini diyakini bisa membantu mempercepat penyembuhan. Saat nyeri sedang kambuh, terutama setelah makan, sediakan air garam untuk berkumur. Ini adalah salah satu metode simpel yang bisa dilakukan untuk meredakan nyeri sariawan dan mempercepat proses penyembuhan. Garam dapat “membersihkan” area sariawan, sehingga membantu proses penyembuhan dan menghilangkan rasa nyeri untuk sementara. # Detik

Alopecia areata disebabkan oleh autoimun, di mana sel-sel darah putih tubuh menyerang folikel rambut dan menghancurkannya.

Terjadi Pada Anak

Segudang Manfaat Sarapan Telur

T

elur merupakan salah satu menu sarapan yang populer. Selain baik bagi kesehatan jantung, studi ungkap kebiasaan sarapan dengan menu telur juga baik bagi kesehatan otak. Studi dari Finlandia melakukan analisis terhadap diet dari 2.497 pria berusia antara 42 hingga 60 tahun. Semua responden ini tidak memiliki diagnosis gangguan memori. Selama periode 22 tahun, 337 orang di antaranya mengembangkan masalah neurologis, dengan mayoritas mengidap Alzheimer. Salah seorang penulis studi ini, Prof Jyrki Virtanen, dari University of Eastern Finland, mengungkapkan bahwa kolesterol atau telur memang sering dikaitkan dengan risiko demensia atau penyakit Alzheimer. “Namun asupan telur dikaitkan dengan kinerja yang lebih baik pada tes neuropsikologis lobus frontal dan fungsi otak lainnya. Temuan kami juga menunjukkan bahwa konsumsi telur tidak meningkatkan risiko gangguan memori,” imbuh Virtanen.

Satu telur besar mengandung enam gram protein dan antioksidan lutein dan zeaxanthin, yang ditemukan dalam kuning telur, serta vitamin E, D, dan A. Vitamin E sebelumnya dikatakan dapat mengurangi risiko serangan jantung dan lutein dapat membantu melindungi terhadap risiko penyumbatan arteri. Selain menyehatkan otak, sarapan dengan menu telur juga diklaim dapat membantu menurunkan berat badan. Studi yang telah dipublikasikan dalam American Society for Nutrition’s Experimental Biology beberapa waktu lalu, sarapan dengan menu tinggi protein, termasuk telur, dapat membuat Anda merasa lebih kenyang lebih lama. Efek positifnya, nafsu makan di siang hari pun akan menjadi lebih terkontrol. “Memilih sarapan dengan menu tinggi protein membantu mengontrol nafsu makan dan gula darah sepanjang hari. Kebiasaan ini juga membuat mereka makan lebih sedikit kalori di siang harinya,” tutur peneliti Melinda Karalus, MD. # Detik

Lemah tangan dan kaki Jika merasakan tangan, kaki dan wajah, terutama separuh tubuh menjadi lemah atau mati rasa, atau perasaan yang sama di kaki atau wajah, itu bisa menjadi tanda stroke. Mungkin juga Anda mengalami stroke jika Anda tidak dapat menjaga keseimbangan, merasa pusing, atau memiliki kesulitan berjalan. Nyeri dada “Setiap nyeri dada, terutama yang disertai dengan berkeringat, sesak napas, atau mual, harus dievaluasi oleh seorang profesional medis segera,” kata Shilpi Agarwal, MD, dengan One Medical Group di Washington, DC. Nyeri dada atau dada merasa tertekan

aos.iacpublishinglabs.com

bisa menjadi tanda penyakit jantung atau serangan jantung, terutama jika terjadi setelah Anda beraktivitas fisik. Nyeri di belakang kaki bagian bawah Ini bisa menjadi gejala dari pembekuan darah di kaki yang biasa disebut deep vein thrombosis, atau DVT. Hal ini dapat terjadi setelah Anda duduk untuk waktu yang lama. Jika yang terjadi ternyata adalah penggumpalan darah, Anda mungkin merasa sakit terutama ketika berdiri atau berjalan. Sebenarnya, nyeri kaki adalah hal yang normal setelah Anda beraktivitas fisik, misalnya setelah berolahraga. Tetapi, jika Anda juga melihat adanya tanda kemerahan dan terasa panas disertai bengkak dan nyeri di belakang kaki bagian bawah, sebaiknya segera hubungi dokter. Mengi Masalah pernapasan harus segera diobati. Jika Anda menderita mengi, atau mendengar suara seperti siulan saat bernapas, temui dokter Anda.

“Tanpa evaluasi dokter, masalah pernapasan dapat dengan cepat menjadi bencana besar,” kata Agarwal. Penyebab masalah pernapasan mungkin asma, penyakit paru-paru, alergi parah, atau paparan bahan kimia. Dokter Anda dapat mencari tahu apa penyebab dan bagaimana mengobatinya. Jika Anda memiliki asma, seorang ahli alergi akan membuatkan rencana bagi Anda untuk mengelola dan mengurangi kekambuhan. Pikiran bunuh diri Jika Anda merasa putus asa, berpikir Anda tidak memiliki alasan untuk hidup, segeralah cari bantuan. Berbicara dengan seorang terapis mental atau psikolog profesional dapat membantu Anda melalui krisis. Atau Anda juga bisa pergi ke klinik kejiwaan. Seorang dokter atau profesional kesehatan mental akan mendengarkan dan berbicara dengan Anda, membuat Anda merasa aman dan membantu Anda melalui masa-masa sulit. # Tribunnews


TOKCER

SABTU, 14 JANUARI 2017 | INFO BIZ „ JUAL BELI „ LOWONGAN „ JASA „ KEHILANGAN „ RENTAL

I K L A N

„ PROPERTI „ OTOMOTIF

PELUANG USAHA

STNK SPM HONDA, 2007, Hitam, AD2787JA,An.Charles Leopold Simboh, Al.Gg.Sawo I/09

TRADING FOREX ONLINE Menerima Akun Bank BCA.Mandiri&BNI Buka Akun Sekarang Klik fbspro.com

(JS7819)- 3 _________________________

STNK SPM HONDA, 2015, Hitam, AD6739TA,An.Zaga Raditya Kusumaprabu, Al.Jl.Cocak I/14 Rt.02/03

BPKB KBM MITSUBISHI,1991,Kuning Pink,H1481TC,An.Triyono,Al.Dsn.Turunan Rt.03/03,Gentan,Susukan,Semarang

PLUTO SPA&SHIATSU,Trad Massage, Sauna, Whirlpool, Body Reflexology. Ruko Soba Square JC26/085100998568

STNK SPM YAMAHA, 2000, Hijau, AD4875KS,An.PT.Gunungsubur Sejahtera,Al.Jl.A.Yani No.07

PERSEWAAN MOBIL

(JS7821)- 3 _________________________

KOST

(JS7784)- 4 _________________________

(JS7648)- 3 _________________________

IKA RENTAL (PU 125Rb/10Jam)APV/ Avanza/Xenia/Pregio/Inova.Bisa Mingguan/ Bulanan:085100948433/081228038944

(JS7803)- 3

(JS7704)- 3

LOWONGAN

RUMAH DIJUAL

DICARI ADMIN: Wnt,SMA/SMK. Bisa Komputer&Tenaga Umum Serabutan: Laki2,PnySIM A,Max 35Th,Rajin,Ulet, Jujur.Hu b:082242607729

VilaElitKavKiporjoRt13Rw02RandusrTrs BylaliDktPbrkSrwrnL78mSHM3Kt2Km RtmRkl289JtWA087843336660TPNoKPR

DICARI KARY CUCIMobil Oranye Otocare Jl.Adisumarmo No.57 Kartasura Solo Gj.1 Jt-An SMS/WA:087836387537

RUMAH DIJUAL SOLO

(JS7805)- 4 _________________________

(JS7810)- 3 _________________________

DBTHKN SGR WANITA,Usia Max 45 Bs Masak&BpglmnMinWrgMknUtkJgKantin DiSolo,Tidur Dalam.Hub:0818250384

(JS7729)- 3 _________________________

PT.DELTA MERLIN MEMBUTUHKAN: OP Produksi,Mekanik,Utility.Syarat:WNT/ PR Maks37Th,Min SMP,Sehat Jasmani& Rohani,Tdk Buta Warna,Brsdia Shift. Krm Lam:PT.Delta Merlin Dunia Textile V. Ds.Pondok,Grogol-Skh.Up Personalia (JS7817)- 6

MOBIL DIJUAL SOLO

DAIHATSU DAIHATSU PROMO DAIHATSU SOLO PUSAT: DP PU 3Jtan,Xenia 6Jtan,Sigra 8Jtan, Ayla 5Jtan,Proses Cepat:087812875757 (JS7694)- 3 _________________________

Alamat No. Telp

A

R

I

A

N

SABTU (14/1)

LUXIO AT + SOPIR: 6Jam=150rb, 12Jam=250rb, 24Jam=400Rb. Telp/ SMS/WA:081 66 77 66 9

GRIYA SINGOPURAN,Kost Kartasura, KM Dlm, LCD, Air Panas, Parkir OK, 1,150Jt/Bln:Puji/085743825094

Nama

KUPON TTS H

(JS7743)- 3

(JS7822)- 3 _________________________

(JS7818)- 3

TTS JOGLOSEMAR

PERAWATAN TUBUH

STNK KBM HONDA, 2008, Hitam Met,AD8055CS,An.Bambang Budi Santoso Drs,Al.Jl.Sri Kuncoro

K O L O M

(JS7786)- 3

Pijat urut dan kebugaran.Pria& wanita (khusus panggilan) Enak,ramah, rilex& nyaman. Hub: Andi 0821.3883.6819/ 0877.3516.0858/No SMS

(JS7820)- 3 _________________________

&

DATA PENGIRIM

KEHILANGAN

B A R I S

17

Tulis jawaban TTS pada kartu pos dan kirimkan ke Kantor Harian Joglosemar. Sertakan kupon TTS, nama, nomor KTP/SIM dan nomor telepon. Jawaban yang benar setiap harinya akan diundi dan di umumkan setiap bulan pada minggu ketiga bulan berikutnya. Empat (4) orang yang beruntung akan mendapatkan hadiah masing-masing Rp 50.000.

Anda Ingin Pasang Iklan Baris Segera ke Biro / Agen Iklan Terdekat atau Hubungi :

(JS7815)- 3

AJI: 085702526361 ZEIN 0877 3473 0333

Kami Siap Melayani

DIJUAL RMH TENGAH KOTA SOLO, LT270M2,LB260M2,4KT,2KM,GARA SI,R.TMU&KLG,Mushola,Carport,Dkt Stasiun,Terminal&Mall,Hrg:2,1M/Nego .CP:085642404777/082225884777 (JS7709)- 5 _________________________

JUAL RMH Di Perumahan Pnck Solo Mj9 Solo Luas 65m2 Full Bang. Hub:081.226.218.000/081.931.642.000

Pertanyaan TTS 14 Januari 2017 Mendatar 1. Karung berisi pasir 4. Tidak sedikit 7. Saya 8. Tidak jahat 9. Kereta listrik atau lokomotif kecil digunakan sbg angkutan penumpang dalam kota 10. Bidak 11. Segala yg ada di langit dan di bumi 13. Rombongan; kelompok 14. Pantas; layak

15. Besar 18. Waktu setelah matahari terbenam 19. Wanita yg dinikahi 21. Kaca pembesar 22. Tidak pernah tidak 23. Tidak banyak tingkah Menurun 1. Wilayah di Indonesia paling barat 2. Buku tulis 3. Kata tanya untuk menanyakan waktu 4. Tempat memperjualbelikan saham

5. Tidak berpihak 6. Bersatu padu 10. Marmer 12. Tetap hati; kukuh 15. Bersahabat; akrab 16. Berlebih-lebihan dl pemakaian uang, barang, dsb 17. Besar risikonya; berbahaya 18. Risau; cemas 20. Sekadar main-main; tidak bersungguh-sungguh

Jawaban TTS 6 Januari 2017

(JS7816)- 3 _________________________

BUTUH UANG. Jual Cepat Rumah Solo Kota,Batik Laweyan.Cocok Unt Usaha Butik/Rumah Tangga. SHM. LT.473M2.Hub.081904594545

is konomn E a g r Ha ha Maki Usa ncer Mo

(JS7799)- 4 _________________________

HATI-HATI & WASPADALAH !!!

Mendatar 1. Telaga 4. Amanah 8. Union 9. Asi 10. Top 11. Legislasi 14. Besar 16. Kukuh

19. Afeksi 22. Sarana 25. Ahwal 26. Sekutu 27. Tandas

Menurun 1. Temara 2. Labil 3. Gaung 5. Minta 6. Nanti 7. Hampir 12. Eksak 13. Sekar

15. Raih 16. Kasa 17. Malas 18. Rakus 20. Elak 21. Saat 23. Alpa 24. Ahad

DENGAN PENIPUAN BERMODUS MENGAJAK TRANSAKSI DAN PEMBAYARAN DIMUKA ATAU PEMBAYARAN MELALUI TRANSFER/ATM

Acara TV Sabtu, 14 Januari 2017 15:00 15:30 17:00 20:00 00:00

RCTI 10:30 11:00 12:00 13:30 14:15 16:00 16:30 17:30 19:15

Kabar Kabari Silet Baper My Daddy My Hero Rio 2 Seputar Indonesia Price Is right Anak Jalanan Tukang Bubur Naik Haji The Series 20:15 Dunia Terbalik 21:15 Anugrah Cinta 22:30 One Fighting Championship

TRANSTV 10:00 11:00 11:30 12:00 12:30

SCTV 10:00 FTV Pagi : Soulmate Setengah Mati 12:00 Liputan 6 12:30 FTV Siang : GantengGanteng Serigala 14:00 Karnaval Inbox 16:00 Liputan 6 16:30 Ganteng-Ganteng Serigala 18:00 Pangeran 2 19:30 Mermaid In Love 2 Dunia 21:00 Cinta Dan Kesetiaan 22:15 Surga Yang ke 2 23:30 FTV Utama : Di Cubit Cintamu

INDOSIAR 10:00 11:00 12:00 14:00

Fokus Sore D’BOX 22 Golden Memories Pantura Show Program Khusus Konser Musik Dunia

Kiss Pagi Patroli Sinema Indosiar Kiss Sore

13:00 14:00 15:00 16:00 17:00 19:00 21:00 23:00

My Trip My Adventure Insert Update Berita Islami Masa Kini Ummat CNN Indonesia News Report Insert Siang Cartoon Network Katakan Putus Rumpi Sinema Spesial Keluarga Bioskop Trans TV Bioskop Trans Tv CNN Night News

TRANS 7 10:00 Doloe Sekarang 10:30 CCTV 11:15 Selebrita Siang 12:00 Redaksi Siang 12:30 Laptop Si Unyil 13:00 Bocah Petualang 13:30 Dunia Binatang 14:00 Tau Gak Sih 14:45 Etalase 15:15 Jejak Anak Negeri 15:45 Merajut Asa 16:15 Redaksi Sore 17:00 Rumah Uya 18:00 Hitam Putih 19:00 On The Spot

20:00 Opera Van Java 21:30 Demi Nyai 23:00 Redaksi Malam Global TV 10:00 Marimar 12:00 Eksis 13:00 Buletin Indosiar Siang 14:00 Arjuna 14:30 Obral Obrol 15:00 Obsesi 16:00 Big Movies Family 18:00 Big Movies Family 19:00 Big Movies Platinum 22:00 Big Movies platinum MNCTV 09:00 Raden Kian Santang 11:00 Seleb On News 11:30 Lintas Siang 12:00 New Kompilasi upin Ipin 13:30 Ronaldowati Babak 2 15:30 Rumah Mama Amy 16:30 Lintas Petang 17:00 Bernard Bear Reborn 18:00 Adit & Sopo Jarwo 18:30 Upin & Ipin Bermula 19:00 Ayu Anak Depok City 20:00 Pangako Sa’yo (Janjiku) 22:00 On The Wings Of Love ANTV 10:15 Tuyul Dan Mba yul Reborn 11:30 Marsha & The Bear 12:30 Anandhi 13:30 Thapki 14:30 Archana Mencari Cinta 15:30 Gopi 17:30 Lonceng Cinta

19:30 Mohabbatein 21:30 Take Me Out Indonesia Metro TV 10:05 Metro Plus Pagi 11:05 Metro Siang 13:05 Newsline 15:30 Sport Time 16:05 Metro Bisnis Sore 16:30 Buletin Pilkada 17:05 Metro Hari Ini 18:05 Prime Time News 19:30 Prime Talk 20:05 Kick Andy 21:30 Top News 22:00 Eagle Dokumentary Series 23:05 Metro Sport 23:30 Metro Malam TV ONE 10:00 Coffee Break 11:00 Album 11:30 Kabar Siang 13:30 Kabar Arena 14:00 Ruang Kita 15:00 Kabar Pasar Sore 15:30 Ala Indonesia 16:00 Indonesia Mengingat 16:30 Bedah Kasus 17:00 Kabar Petang 19:00 Bedah kasus 19:30 Suara Rakyat 20:30 Apa Kabar Indonesia Malam 21:30 Kabar Hari ini 22:30 Kabar Arena 23:00 Menyikap Tabir 3 Jadwal Dapat Berubah Sewaktu-waktu

HTM THE PARK Senin-Kamis: Rp 30.000 Jumat, malam hari libur: Rp 35.000 Sabtu, Minggu, libur: Rp 40.000 PREMIERE Senin-Kamis: Rp 50.000 Jumat: Rp 60.000 Sabtu, Minggu, libur: Rp 75.000

12.30/14.30/16.30/18.30/20.30

12.00/14.15/16.30/18.45/21.00

12.30/15.10/17.50/20.30

12.45/15.20/17.55/20.30

12.00/14.15/16.30/18.45/21.00

12.00/14.20/16.40/19.00/21.20

12:15/14:30/16:45/19:00/21:15

12:00/14:15/16:30/18:45/21:00

12:30/14:40/16:50/19:00/21:10

12.45/17.40

15.05/20.00

12.30/15.10/17.50/20.30

12:45/15:25/18:05/20:45

12.30/15.05/17.40/20.15

12.15/14.15/16.15

12:15/14:15

18.15/20.50

16:15/18:45/21:15

13.00/15.40/18.20/21.00

12.45/15.25/18.05/20.45

THE PARK. 1. Great Wall: 22.30 2. Shut In: 23.15 3. Patriot: 23.10 PREMIERE: Patriot. 23.40 M.S. PARAGON. 1. Lala Land: 23.00 2. The Great Wall: 23.05 4. Patriots Day: 23.00 5. Shut In: 23.15 PREMIERE: Patrios Day. 23.10

12.15/14.30/16.45/19.00/21.00

12.00/14.15/16.30/18.45/21.00

13.00/15.00/17.00/19.00/21.00

12.00/16.30/21.00

14.20/18.50

SOLO SQUARE 2. Shut In: 23.15 3. Great Wall: 23.20 4. Patriot Day: 23.15


Panggung

18 Siapa Mengapa

Jessica Iskandar

Belajar Bersyukur

Sabtu, 14 JANUARI 2017

Maaf Sebagai Pesan Terakhir ternyata menjadi percakapan terakhirnya bersama sang suami. Padahal sekitar pukul 23.00 WIB suaminya memintanya menuntunnya melaksanakan salat Isya. Ia juga meminta maaf. Namun ia tak menyangka, jika permohonan maaf itu menjadi pesan terakhir Oon kepada istri dan keluarganya. “Almarhum sempat pengen Salat Isya tadi malam. Saya tuntun salatnya,” ucap Dessy. Dessy menuturkan Oon mengembuskan napas terakhir sekitar pukul 05.00 WIB. Namun, baru

D

alam rangka bakti sosial, Jessica Iskandar mendatangi Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo. Di sana ia bertemu dengan anak-anak kecil yang menderita beragam penyakit.”Banyak pasiennya, terus dari berbagai macam penyakit ada yang leukimia, kanker otak, banyak sekali. Terus ada bayi juga yang 9 bulan tapi kecil sekali,” ucapnya saat ditemui di RSCM, Salemba, Jakarta Pusat, Jumat (13/1). Melihat anak-anak yang dirawat di sana membuat Ibu dari El Barack ini sadar akan rasa bersyukur. Ia juga sekaligus memberi semangat kepada anak-anak tersebut. “Dan aku di sini sedikit banyak bisa membantu mereka semangat, entah penjaganya, ke anak-anaknya. Tapi buat aku pribadi sih ini bisa menyadarkan hati aku, mata aku bahwa aku harus bisa banyak bersyukur, lebih banyak ingat Tuhan,” lanjutnya. Anak-anak di sana pun menyambut Jesicca dengan sangat antusias. Menurutnya, anak-anak di rumah sakit itu sempat terkejut dengan kedatangannya. Apalagi Jessica juga membawa serta anak semata wayangnya yang lucu, El Barack Alexander. “Mereka seneng banget sampai ada yang tidur terus bangun,” ujarnya. # Detik

www.joglosemar.co

Kapanlagi

JENAZAH TERBARING—Jenazah dari personel Project Pop, Mochammad Fachroni atau Oon terbaring di rumah duka Perumahan Koppo Indah, Bandung, Jumat (13/1)

D

unia hiburan Tanah Air kembali berduka di awal tahun 2017 ini. Jumat (13/1) pagi selepas salat subuh, salah satu personel Project Pop meninggal dunia. Mochammad Fachroni atau kerap yang disapa Oon menghembuskan nafas terakhirnya. Oon meninggal di kediamannya di perumahan Koppo Indah, Bandung. Sebelum meninggal dunia, Oon telah dirawat di rumah sakit selama beberapa pekan. Oon menderita penyakit komplikasi, jantung, liver, ginjal, dan diabetes. Ia juga sempat melakukan cuci darah seminggu sekali. Sambil menahan tangis, Dessy Rosalianita menceritakan kondisi terakhir suaminya sebelum meninggal. Dessy

mengatakan sang suami sempat terbangun dari tidurnya mengeluhkan sakit dada. “Sekitar pukul 02.00 WIB itu suami saya sempet ngeluh sakit dada. Saya

nya sang sahabat itu. Apalagi mereka mendapatkan kabar ketika akan menggelar penampilan di sebuah tempat di Tanjung Enim, Kabupaten Muara Enim, Sumatera Selatan. “Mendadak. Waktu kami mendarat tadi dikabarin dari manajer kami. Terus, ya semuanya kaget lah,” ujarnya. Ia mendapat kabar dari istrinya, jika Oon meninggal dunia usai melaksanakan shalat subuh bersama sang istri. Selesai salat, Oon juga masih sempat berkomunikasi dengan istrinya. “Tadi istrinya mengabari kalau Oon sudah enggak ada. Tapi mereka sempat salat Subuh berjamaah, kemudian Oon tidur lagi dan tak bangunbangun,” tutur Yosie, Jumat (13/1). # Detik | Tribunnews

diketahui oleh pihak keluarga sekitar pukul 05.30 WIB. Putra pertamanya, Rakhi (10) yang pertama kali menemukannya. “Anak saya tegar sekali. Dia yang bilang saya jangan nangis,” tuntasnya. Yosi, salah satu personel Project Pop yang mewakili Udjo, Odie, Tika, dan Gugum mengaku kaget mendapatkan kabar meninggal-

Oon mengembuskan napas terakhir sekitar pukul 05.00 WIB

mau ajak ke rumah sakit, tadi dia nggak mau,” kata Dessy usai memakamkan suaminya di TPU Legok Ciseureuh, Kota Bandung, Jumat (13/1). Keluhan itu

Oon Project Pop Kapanlagi

Sukses Memukau Publik Italia

A

Kapanlagi

Jessica Mila

Syuting Selalu Ditemani Mama

A

ktris Jessica Mila Agnesia bersyukur mendapat curahan cinta dari sang ibu, yang selalu mendukung kegiatannya setiap hari.”Aku merasakan kasih sayang mama setiap hari,” kata aktris yang berperan dalam sinetron Ganteng Ganteng Serigala itu di Jakarta, kemarin. Sang ibu selalu mengantar aktris 24 tahun itu ke lokasi pengambilan gambar, dan setia menunggui dia bekerja meski kadang prosesnya berlangsung sehari semalam.”Mama selalu nemenin, walau syuting dari pagi sampai pagi lagi,” kata bungsu dari empat bersaudara itu. Jessica, yang berdarah Jawa-ManadoBelanda, sempat meminta ibunya untuk beristirahat dan menyerahkan tugas antar-jemput pada sopir.”Tapi mamaku menolak,” kata Jessica, yang juga kerap membintangi iklan dan video klip. Jessica Mila memulai karier di dunia hiburan lewat sinetron Cinta SMU pada 2002. Hingga kini ia telah membintangi belasan sinetron, termasuk Ganteng-Ganteng Serigala, dan beberapa film seperti Koala Kumal. # Tribun-

nggun C Sasmi menjadi tamu utama pada program TV di Italia Concerto di Natale. Ditayangkan pada jaringan TV terbesar di Italia, pada waktu prime time, Goodwill Ambassador PBB itu membawakan empat lagu yang diiringi Symphonic Orchestra of Roma.\ “Tampil di Italia selalu menjadi kegembiraan besar bagi saya. Program TV ini sangat bergengsi dan saya merasa sangat beruntung dapat menjadi satu-satunya artis Asia yang diundang di program ini,” kata Anggun, Jumat (13/1). Italia sendiri berada pada Top 10 pasar musik terbesar di dunia. Diperkenalkan oleh presenter TV sebagai Ikon Indonesia, dengan mengenakan adibusana haute couture yang dirancang oleh desainer legendaris Perancis Jean-Paul Gaultier, Anggun menerima pujian yang menakjubkan. “Bernyanyi dengan Symphonic Orchestra of Roma juga merupakan sebuah kehormatan besar. Italia sangat spesial di hati saya dimana benar-benar merupakan negara pertama yang membuat lagu Snow on the Sahara menjadi hit #1 kala itu,” sambung juri Internasional Asia’s Got Talent itu.

2 Aktor yang Tersisa di Halfwords

Anggun merupakan satusatunya artis Indonesia yang tampil pada program TV prime time di Eropa. Baru saja menyelesaikan turnya, Anggun saat ini tengah merekam album internasionalnya. Belum lama ini, Anggun juga telah meraih posisi #1 pada tangga lagu Billboard Dance di Amerika bersama ENIGMA. Hal tersebut menegaskan status sebagai artis wanita Asia terlaris dunia diluar Asia.

S

erial drama fantasi milik HBO Asia, Halfworlds sebelumnya banyak diisi oleh aktor Indonesia. Namun nama Reza Rahadian dan Arifin Putra yang lanjut ke musim ke-2 untuk berlaga di serial yang mengambil latar belakang kota Bangkok, Thailand. Joko Anwar sebagai sutradara digantikan oleh Ekachai Uekrontham, sutradara asal Thailand. Aktor-aktor lain seperti Ario Bayu, Hanna Al Rashid dan Tara Basro yang meramaikan musim pertama juga harus tergantikan dengan aktor Asia lainnya. “Kalau alasan director sih saya kurang tahu ya. Kenapa milih kami berdua, saya rasa yang tahu pihak HBO. Tapi memang kami menjadi benang merah yang ada dari season satu ke season dua jadi tokoh Barata dan Tony ini menjadi tokoh yang menyambungkan

# Antara

Anggun C Sasmi

season satu ke dua,” ujar Reza seraya tertawa saat berbincang di On Five Residence, Grand Hyatt Hotel, Jakarta Pusat. Tokoh Barata yang disebutnya diperankan oleh Arifin, dan tokoh Tony oleh dirinya. Perubahan armada dalam penggarapan Halfworlds musim ke-2 ini memang begitu dirasakan oleh Reza. Musim kedua menurutnya lebih emosional dan ambisius, serta lebih komersial secara pengambilan gambar dan editing. “Season pertama sangat flamboyan, playfull, kalau season dua lebih emosional dan ambisius, kenapa? Karena season

Reza Rahadian

news

Kapanlagi

satu ada Rose, misi kita jelas kita mau mengambil kekuasaan bersama. Dan kedua tiba-tiba Tony kehilangan partner in crime-nya yaitu Rose. Season dua, journey atau petualangannya Tony mencari Rose,” paparnya. Halfworlds musim ke-2 banyak menampilkan aktor-aktor asal Asia dari luar Indonesia, yakni Peem Jaiyen (Hormones 3), Tia Tavee (Asia’s Next Top Model), Emma Grant (The Idol Game), Myra Molloy (Thailand’s Got Thailand), Nicole Theriault (Phobia 2), dan Jeeja Yanin (Chocolate). Serial ini akan tayang perdana pada 22 Januari 2017, pukul 20.00 WIB. # Detik

Arifin Putra Kapanlagi

Kapanlagi

Lha Dalah

Joglosemar menerima naskah yang unik dan lucu. Naskah bisa dikirim maksimal 1.500 karakter ke harianjoglosemar@gmail.com. Sisipkan copy identitas beserta nomor rekening di bawah tulisan yang Anda ketik. Kapanlagi

Bonus Potong Gundul

K

ejadian ngguyokke dialami oleh Dul Kenthut beberapa waktu lalu. Dul ini adalah tukang potong yang biasa mangkal di sebuah perempatan di Pasar Pedan. Ia sudah memiliki cukup banyak pelanggan. Bukan hanya para orang yang sudah sepuh, tetapi juga anak muda yang jadi langganannya. Suatu siang, ia kedatang-

Kapanlagi

an seorang pelanggan yang baru sekali itu datang. Namaya adalah Pakde Phil Kendill, yang terkenal pelit juga irit. Lantaran saat itu sedang antri, Phil langsung duduk di kursi tunggu. Setelah mencukur dua anak muda dan satu anak kecil,tibalah giliran Phil Kendil. “Pak, niki dipangkas pendek mawon (Pak ini dipotong pendek saja,

red), “ tanya Dul Kenthut. “Nggiih, wis wong tuwo wae kok neko neko (Iya, potong pendek saja, orang sudah tua, jadi tidak neko-neko, “ jawab pak Phil. Mulailah aksi Dul Kentut mencukur kepala pak Phil. Karena tanpa gaya model, sekitar 10 menit kemudian selesai. Lantas Phil Kendil menanyakan berapa tarifnya. “Pak, berapa tarifnya, “

tanya Phil. “Tarifnya enam ribu mawon (enam ribu saja, red), “ jawab Dul Kenthut. Lalu Phil Kendil menyerahkan uang sepuluh ribu pada Dul Kenthut. “Waduh, uang pas saja, nggak punya susuk (tidak punya kembalian, red), “ kata Dul Kenthut. “Wah, kulo mboten gadah niku. Terus pripun (Saya tidak punya uang pas, terus gimana, red), “ jawa Phil Kendil. Tak kehilangan akal, Phil Kendil punya cara yang ekonomis. “Terus pripun niki,

menopo susuke tambah potong. Jadi kulo dipotong gundul mawon (Waah, gimana ya, apa kembaliannya jadi bonus saja. Bonus potong gundul, red), “ kata Phil Kendil. Mendengar hal itu, karuan saja membuat para lelaki yang sedang menunggu antrean potong tertawa. “Lucu iki, bonusnya malah bonus cukur gundul, “ jawab Dul Kenthut yang disambut tawa pelanggan lainnya. (Kiriman Sigit Priyono, Tegalcitran, Karangdowo, Klaten)


Ekonomi Bisnis

www.joglosemar.co

SABTU, 14 JANUARI 2017

19

Penyalur KUR Ada 38 Lembaga Keuangan JAKARTA—Jumlah penyalur Kredit Usaha Rakyat (KUR) pada 2017 akan bertambah menjadi 38 bank/ lembaga keuangan bukan bank (LKBB), termasuk salah satunya koperasi. Deputi Bidang Pembiayaan Kementerian Koperasi dan UKM Braman Setyo menjelaskan, pada 2017 ini jumlah penyalur KUR men-

jadi 38 lembaga keuangan dari sebelumnya sebanyak 33 bank. “Sementara terkait plafon KUR 2017, masih sebesar Rp 106,4 triliun. Diharapkan nantinya bisa mencapai Rp 110 triliun sesuai dengan rapat Komite Kebijakan,” kata Braman kepada wartawan di Jakarta, Jumat (13/1). Kelima penyalur KUR

yang baru itu adalah Adira Finance, Mega Sentra Finance, BCA Finance, FIF, dan Kospin Jasa. Pada 2017, Kospin Jasa mendapat plafon alokasi penyaluran KUR sebesar Rp 50 miliar. Selain itu, lanjut Braman, pihaknya juga sedang terus menjajaki 32 koperasi yang diajukan menjadi penyalur KUR. “Sudah ada tiga yang kita

Pada 2017 ini jumlah penyalur KUR menjadi 38 lembaga keuangan dari sebelumnya sebanyak 33 bank. evaluasi dan siap kita ajukan, seperti Koperasi Obor Mas di

NTT, Kopdit Keling Kumang di Kalbar. Bahkan, untuk memperbanyak penyaluran KUR di sektor pertanian, kami akan mendorong KUDKUD yang sehat dan berjalan bagus bisa menjadi kunci dalam menyalurkan KUR. Dari 32 koperasi tersebut, dua di antaranya berbentuk KUD,” tutur Braman. Ia menambahkan, priori-

tas sektor ekonomi 2017 diharapkan dapat memperlebar jumlah penyaluran KUR di sektor hilir (produktif) meliputi sektor pertanian, industri pengolahan, perikanan, dan perkebunan. Pada 2016, realisasi penyaluran KUR berdasarkan sektor ekonomi masih didominasi sektor perdagangan 66 persen, pertanian 17

persen, industri pengolahan 4 persen, perikanan 1,5 persen, jasa 10,5 persen, dan sektor penempatan TKI 0,2 persen. Ia menyebutkan, penyaluran KUR pada 2016 mencapai 94,4 persen atau sebesar Rp 94,4 triliun, dari target Rp 100 triliun dengan debitur sebanyak 4.361.835 orang, serta NPL 0,37 persen. # Antara

Peserta SGS 2017 Matangkan Strategi Promo dan Diskon SOLO—Para pelaku Solo Great Sale (SGS) 2017 tengah mempersiapkan teknis serta strategi matang baik mencakup penawaran promo, serta gimmick-gimmick untuk menunjang suksesnya SGS 2017. Pasalnya panitia event SGS 2017 mempromosikan SGS di skala nasional dan internasional. Salah satunya pada Kampoeng Batik Laweyan. Menurut Ketua Paguyuban Pengusaha Kampung Batik Laweyan Alfa Pabela, tahun ini dari segi pengurus acara, persiapan, dan promosi SGS 2017 lebih matang sehingga optimis untuk mengikutinya kembali. “Saat ini kami mendorong para pelaku usaha di sini untuk lebih serius menggarap SGS ini, untuk diskon maupun promo-promo menarik akan diperhatikan dan tergantung dengan kebijakan masing-masing, “tuturnya. Seperti di Batik Mahkota Laweyan imbuh Alfa sekaligus sang pemilik siap memberlakukan diskon 25-30 persen, tergantung dari produknya. Masyarakat serta wisatawan yang datang akan lebih antusias tidak hanya dari segi diskon dan promo namun juga adanya poin yang didapatkan dari transaksi minimal Rp 50.000, di mana nantinya dapat diikutkan dalam undian berhadiah rumah, mobil, motor, dan masih banyak lagi. Selain itu Car Centro yang tergabung Centra Niaga juga turut serta meramaikan. Hal tersebut dijelaskan oleh Marcomm Centra Niaga, Ayu. Pihaknya mengatakan, Car Centro akan memberikan diskon 20 persen di setiap pembelian dengan BCA Finance secara angsuran. “Tenant lainnya belum dapat mengikuti event SGS 2017 ini dikarenakan mereka sudah mengikuti promo mal yang diadakan setiap bulannya,” tuturnya. # Garudea Prabawati

Joglosemar|Maksum Nur Fauzan

KANTOR BARU—Karyawan melayani pelanggan di Kantor baru Phintraco Sekuritas di Jl. Monginsidi No 105, Jumat (13/1). Kantor baru tersebut bertujuan untuk menambah pelayanan kepada para pelanggan.

Phintraco Sekuritas Galakkan Investasi Aman, dan Terpercaya SOLO—Phintraco Sekuritas meresmikan perpindahan kantor barunya di Jalan Monginsidi No. 105, Kestalan, Banjarsari, Solo, Jumat (13/1). Peresmian kantor ini dihadiri Presiden Direktur Phintraco Sekuritas, Jeffrey Hendrik dan Kepala Kantor Perwakilan Bursa Efek Indonesia (BEI) DIY Irfan Noor Riza. Menurut Jeffrey dengan lokasi kantor cabang yang baru tersebut diharapkan akan mendongkrak jumlah investor

saham di kota Bengawan ini. “Kami yakin melihat Solo sendiri merupakan kota perdagangan sehingga prediksi pertumbuhan ekonomi akan membawa efek pada perkembangan investasi,” tuturnya kepada Joglosemar saat ditemui di kantor cabang Solo, Jumat (13/1). Pasar Solo, dinilai Jeffrey cukup bagus karena memiliki modal untuk berinvestasi, hanya saja masih minim edukasi terkait pasar modal aman. “Sehingga ke depan Phintraco Sekuritas

akan memberikan pelayanan khusus kepada masyarakat luas berupa edukasi dan informasi terkait pasar modal yang benar, aman, dan sesuai perhitungan,” tuturnya. Jeffry pun optimis, dengan edukasi terus menerus akan berdampak pada peningkatan nilai transaksi tahun ini. “Kami tetap fokus pada investor ritel. Sekitar 99 persen dari total investor kami saat ini adalah investor ritel,” terangnya. Sementara itu, Branch Ma-

0877 3500 1497 Kirimkan Komentar Anda Terkait Berita di Halaman ini atau Informasi/Foto Penting di Sekitar Anda melalui Kanal WhatsApp – Telegram – SMS JOGLOSEMAR ini

dan keempat pada pukul 10.00 WIB hingga 12.00 WIB. “Karena investasi kami di bawah naungan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan didukung oleh BEI, sehingga masyarakat tak perlu ragu berinvestasi,” ujarnya. Phintraco Sekuritas berdiri sejak tahun 1999. Perusahaan yang berkomitmen mengembangkan Pasar Modal Indonesia ini memberikan kesempatan seluas-luasnya bagi seluruh masyarakat Indonesia untuk mulai berinvestasi saham. # Garudea Prabawati

Aston Solo Hotel Persembahkan Fresh January

OJK Segera Terbitkan Aturan Soal Bank Sistemik JAKARTA—Otoritas Jasa Keuangan (OJK) bakal menerbitkan beberapa peraturan terkait mengenai rencana aksi alias recovery plan bagi bank sistemik alias bank yang berada di ambang kepailitan di tahun ini. Penerbitan peraturan ini seiring dengan sudah disahkannya Undang-Undang tentang Pencegahan dan Penanganan Krisis Sistem Keuangan (UU PPKSK). Ketua Dewan Komisioner OJK Muliaman Hadad mengatakan, peraturan yang akan dibuat OJK akan memberikan detail yang lebih mendalam mengenai konsep bail in dalam menyelamatkan bank sistemik di Indonesia. Hal ini sejalan dengan mekanisme bail in dalam UU PPKSK. “ Kami di tahun 2017 ini akan menerbitkan beberapa peraturan terkait, khususnya ketentuan mengenai rencana aksi (recovery plan) bagi bank sistemik,” kata Ketua Dewan Komisioner OJK Muliaman Hadad saat pertemuan tahunan industri jasa keuangan di Hotel Fairmont, Jakarta, Jumat (13/1). Mekanisme bail in adalah rencana aksi untuk mengatasi permasalahan bank gagal akan dilakukan dengan melibatkan sumber daya bank itu sendiri, tanpa melibatkan APBN. Sumber daya bank yang dimaksud, meliputi penambahan modal oleh pemegang saham pengendali, konversi utang tertentu menjadi modal, hasil pengelolaan aset dan kewajiban bank, mau pun kontribusi industri berupa iuran ke Lembaga Penjamin Simpanan (LPS). Mekanisme bail in ini berbeda dengan konsep bail out yang pada era krisis 1998. Konsep bail out berarti mekanisme penyelamatan bank gagal lebih banyak meng guna kan sumber daya dari luar bank, yang notabene lebih banyak bersumber dari negara (APBN).# Detik

nager Phintraco Sekuritas Solo, Setiawan Efendi, mengatakan saat ini jumlah investor untuk wilayah Solo capai 500 investor, dan mahasiswa 200. Target 2017 untuk pasar modal yakni 500 hingga 600 mahasiswa sebagai investor baru dan untuk investor umum yakni 1000 investor. “Untuk nilai transaksi target kami adalah Rp 4 miliar-Rp 5 miliar per harinya,” ujarnya. Pelayanan edukasi akan diberikan secara gratis sebulan dua kali pada minggu kedua

Joglosemar | Zhason Adi Kusuma

SAMBUTAN—General Manager Alila Solo, Jack Widagdo (kedua dari kanan) saat memberikan sambutan pada acara Corporate & Media Gathering di Alila Solo Ballroom Jumat (13/1)

PLN Ingin Buat Kartu Pembayaran Listrik Bersubsidi JAKARTA—Perusahaan Listrik Negara (PLN) ingin membuat kartu pembayaran sendiri bagi pelanggan listrik bersubsidi. Hal tersebut disampaikan Direktur Utama PLN Sofyan Basir. “Kami akan bangun kartu sendiri, karena enaknya PLN itu ada nomor pelanggan, ada no KTP-nya, lokasi kita datangi karena tiap bulan kita ambil rekeningnya, jadi tidak mungkin salah. Kalau kami datang ke sana rumahnya bagus, ada kulkas, ada AC, di situ malah dia pasang dua meteran (listrik),” kata Sofyan Basir seusai rapat terbatas (Ratas) soal Integrasi Penyaluran Subsidi Energi dengan Program Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) di Kantor Presiden Jakarta, Jumat (13/1). Dalam pembukaan Ratas, Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan bahwa pemerintah akan mengalokasikan subsidi Bahan Bakar Minyak (BBM) dan

LPG 3 kilogram sebesar Rp 32,3 triliun dan subsidi listrik Rp45 triliun, namun dari jumlah tersebut tidak seluruhnya diterima oleh rumah tangga yang tidak mampu Menurut Presiden Jokowi, lebih dari 65 persen subsidi energi dalam bentuk LPG 3 kilogram juga dinikmati oleh rumah tangga-rumah tangga yang sebetulnya tidak layak untuk menerima. Presiden pun meminta penyerahan LPG dapat diintegrasikan terpadu dengan program penanggulangan kemiskinan terutama dengan program KKS. “Ini saya pergi sendiri ke Muara Karang, bayangkan, orangorang ini yang mau kita tambah (subsidinya) sampai 4 juta (pelanggan),” tambah Sofyan. Menurut Sofyan, selama ini PLN membayari subsidi 190 juta rakyat Indonesia, padahal tidak seluruhnya masuk dalam kate-

gori miskin dan rentan miskin. “Mereka tidak berhak menerima itu selama ini, Anda bisa bayangkan menurut TNP2K orang miskin hanya 15,7 juta, kami membayar untuk 23 juta orang. Itu sudah lebih, karena Kami selama ini membayar 46 juta kepala keluarga, artinya 190 juta jiwa, apa benar 80 persen rakyat Indonesia harus disubsidi listriknya? Kan tidak benar dong,” ungkap Sofyan. Sofyan pun membantah bahwa kenaikan harga listrik 900 VA per 1 Januari 2017 menambah beban masyarakat. “Masyarakat yang mana? (Tarif) 450 (VA) kita turunkan harganya, yang 1300 VA turun tarifnya, 2200 VA turun tarifnya. Bagi PLN tidak ada rugi untung karena uang balik lagi ke negara, tapi kami takut sebagai orang yang melaksanakan nanti jadi temuan,” tegas Sofyan. # Antara

SOLO—Melihat potensi wisatawan ke kota Solo yang semakin banyak, mendorong Aston Solo Hotel terus menyuguhkan berbagai produk pelayanan kepada para pengunjungnya. Di bulan Januari ini, Aston Solo Hotel mempersembahkan paket akomodasi bertajuk Fresh January. Public Relations Aston Solo Hotel Virginia Anggistania dalam rilis ke Joglosemar, Jumat (13/1) mengatakan Fresh January ini menjadi paket yang lebih spektakuler dan lengkap dengan segala fasilitas kenyamanan dan juga pelayanan khusus kepada setiap tamu hotel. “Paket ini menawarkan paket hemat kamar hanya Rp 548.000 net saja, sudah termasuk akomodasi lengkap di kamar tipe superior, termasuk sarapan pagi untuk 2 orang, pelayanan gratis massage selama 15 menit di da-

lam kamar, penjemputan dan penghantaran airport, stasiun ataupun terminal. Selain itu, tamu juga akan dimanjakan dengan pemakaian minibar gratis yang sudah tersedia di dalam kamar,”terangnya. Selain itu, Aston Solo menyediakan berbagai pilihan menu unik selera nusantara dan makanan ringan yang khas dari Solo lengkap dengan minuman pelega dahaga yang menyehatkan seperti wedang jahe, wedang asle, wedang ronde. “Aston Solo Hotel memiliki konsep hotel yang unik dengan nuansa mewah nan mempesona. Dengan perpaduan antara keindahan kota dan letak yang strategis, maka dapat memungkinkan pengunjung bersantai di sepanjang area city walk maupun berkunjung ke acara yang diadakan di pusat kota,”tegasnya.# Kiki DS


IHSG IHSG IHSG

www.joglosemar.co

IHSG

L JU A

Market

20

SABTU, 14 JANUARI 2017

IHSG

Dolar Dolar Dolar RupiahRupiah Rupiah IHSG13/1 IHSG 10/1 11/1

IHSG

Dolar Rupiah 5.309,92 5.301,24

Dolar Rupiah 5.272,98

Logam Mulia

587.000 585.000 585.000 Rupiah Rupiah

Dolar Rupiah

13.385

= Dolar Dolar

= 13.327

13.308

Komunitas Hip Hop Gelar Space for The Future di SGM SOLO—Ratusan orang yang berasal dari komunitas hip hop menggelar event Back to Eighty yang mengambil tema Space for The Future. Acara ini digelar pada Minggu, (15/1) mengambil lokasi di lantai 2 Solo Grand Mall (SGM). Akan ada 150an orang yang tergabung dan berperan serta dalam komunitas Hip Hop Dance, dan diisi dengan berbagai acara seperti 2 on 2 All Style Battle, 2 on 2 breaking battle, exibition crew battle, performance Rep, dan berbagai games menarik. Public Relations SGM Ni Wayan Ratrina mengatakan tidak hanya komunitas Hip Hop dari Solo saja yang ikut,namun kegiatan ini juga dimeriahkan komunitas Hip Hop dari daerah lain seperti Semarang, Salatiga, Yogyakarta, Surabaya, Sukoharjo, Wonogiri dan Boyolali. Space for The Future ini merupakan sebuah kegiatan reunian atau gathering komunitas Hip Hop se-Jawa Tengah. Biasanya setiap tahun, komunitas tersebut mengadakan kegiatan secara estafet atau berpindah-pindah dari kota satu ke kota lainnya. Mengawali tahun 2017, Solo dipilih sebagai kota pertama digelarnya kegiatan yang mampu menyedot perhatian pengunjung SGM. # Adv

Solo Grand Mall

Joglosemar | Maksum Nur Fauzan

ABSOLUTE BAZAR—Pengunjung memadati stan Absolute Bazar di The Park Mall, Jumat (13/1). Acara tersebut berlangsung sampai 15 Januari dan diikuti oleh sekitar 140 stan.

Absolute Bazar 2017 di The Park Mall Solo Baru

Ditarget 30.000 Pengunjung SOLO—Absolute Bazar kembali digelar untuk kali kedua di The Park Mall Solo Baru, Jumat-Minggu (13-15/1). Event bazar ini akan diikuti puluhan Online Shop (Olshop) yang mengusung produk premium mulai dari fashion aksesoris, kecantikan hingga kuliner. Event ini ditargetkan akan dikunjungi 30.000 pengunjung. Project Manager Absolute Bazar, Caniggia dan Yohanes Adianto menerangkan sebelumnya event tersebut telah berkeliling ke Jawa Tengah serta Yogyakarta. “Untuk di Solo total stan ada 140 terdiri

Bazar tahun ini akan lebih lengkap dan meriah dibandingkan dengan pameran sebelumnya. dari fashion lifestyle dan food, masuknya free dan ada beberapa kupon diskon dan promo,” tutur Yohanes Adianto kepada wartawan saat jumpa pres, Jumat (13/1). Untuk Olshop fashion terdapat 70 stan, 50 persen berasal dari Solo,

sedang stan food berjumlah 60 stan dan 80 persen di antaranya dari Solo. Imbuh Yohanes, event Bazar Olshop di pasar Solo sendiri untuk keikutsertaan dan antusiasme para tenant terbilang tinggi. “Daya belinya tinggi. Banyak tenant repeater. Semua profit. Dua kali diselenggarakan di Solo, dan tenant bertambah dulunya hanya 90an tenant, sekarang ini sampai 140an,” tuturnya. Sementara untuk target pengunjung, Yohanes menyebut angka hingga 30.000 orang, target ini lebih tinggi mengingat pada tahun

sebelumnya penyelenggaraan event ini mampu mencapai 25.000 pengunjung. Ditambahkan Pemrakarsa dan penyelenggara Absolute Bazar Irene dan Faleri, mengusung tema ‘Circus’, bazar tahun ini akan lebih lengkap dan meriah dibandingkan dengan pameran sebelumnya. Sejumlah brand-brand nasional turut berpartisipasi. Juga akan dimeriahkan oleh Meet and Greet artis seperti Glenn Alinskie, Jessica Iskandar dan Baby El Barracks, serta adanya animus tarot. Event tersebut juga akan diramaikan dengan grandprize

liontin emas mutiara senilai sekitar Rp 1,5 juta. Salah satu stan dari Yogyakarta, Dear Mecca mengaku mengikuti pasar offline seperti Absolute Bazar ini karena mampu mendatangkan keuntungan hingga 300 persen. “Sebelumnya konsentrasi di online, namun dengan offline pun juga tak kalah marketnya, menggembirakan keuntungannya,” ujar Itzna Hidayatun Pengelola Dear Mecca, Jumat (13/1). Dear Mecca sendiri menyediakan pakaian muslimah premium untuk pesta dan acara serta daily. # Garudea Prabawati

Susu Kambing Jadi Andalan Sate Lawu Resto K A R A N G A N YA R— S a t e Lawu Resto membuat sejumlah inovasi menu yang siap disuguhkan kepada masyarakat dan para pecinta kuliner. Bila biasanya daging kambing disajikan dalam menu istimewa, maka Sate Lawu Resto kali ini meracik ragam minuman dari susu kambing. Pengelola Sate Lawu Resto Parmin mengatakan olahan minuman dari kambing akan menjadi andalan Sate Lawu Resto. Bahkan untuk menarik pembeli, nama menu minuman pun dibuat unik dan menggelitik. Di antaranya susu kambing (suka natural), suka dimadu jahe (susu kambing dikasih madu jahe), suka ditarik (susu kambing dikasih teh tarik), suka kopi (susu

Joglosemar | Rudi Hartono

MASAKAN KAMBING—Salah satu chef Sate Lawu Resto saat memamerkan aneka masakan dan minuman berbahan kambing, Jumat (13/1). kambing kopi). Susu kambing ini dapat dilengkapi dengan yoghurt berbagai rasa, misal-

nya strawberry, jambu, mangga, melon, dan lain-lain. untuk harga minuman serba susu

tersebut pun diakui Parmin, cukup terjangkau, mulai Rp 12.000- Rp 17.000 per gelas. “Selain sate kambing sebagai andalan kami. Minuman dari sari susu kambing dan yoghurt nanti bakal menjadi menu andalan kami, yang siap disajikan dan menggoyang lidah masyarakat yang mampir ke sini,” kata Parmin. Imbuh Parmin, minuman susu kambing di Sate Lawu Resto tersebut istimewa karena susu kambing yang diperoleh langsung diperah dari peternakan kambing etawa milik sendiri, di daerah Tawangmangu. Bahkan di restoran ini, para pengunjung akan dimanjakan dengan panorama kaki Gunung Lawu yang indah. # Rudi Hartono


www.joglosemar.co

SABTU, 14 JANUARI 2017

Akademia – Pendidikan

7

Perpustakaan UNS Gandeng Taiwan Buka Taiwan Corner SOLO—UPT Perpustakaan Universitas Sebelas Maret Surakarta (UNS) menerima kunjungan President and Chairman of International Cooperation and Development Fund (ICDF) Indonesia, Arif Misbahul, Jumat (13/1). Kunjungan ini terkait tindak lanjut kerja sama realisasi pendirian Taiwan Corner di Perpustakaan UNS. Taiwan Corner ini rencana akan dilaunching bersamaan dengan acara Dies Natalis UNS tahun 2017. Dalam kunjungannya, Arif diterima langsung oleh Kepala UPT Perpustakaan UNS, Muhammad Rohmadi didampingi Ketua Prodi S3 Ilmu Lingkungan Pascasarjana UNS, Prabang Setyono dan staf UPT Perpustakaan dan UPT Layanan Internasional UNS. Kepala UPT Perpustakaan UNS, Muhammad Rohmadi, mengatakan rencananya dalam waktu dekat, Pemerintah Taiwan melalui Kementerian Pendidikan Taiwan menyumbang sejumlah buku untuk UPT Perpustakaan USM. Ini dalam rangka rencana mendukung pendirian Taiwan Corner di Lantai 4 UPT Perpustakaan UNS. “Buku-buku itu merupakan bukubuku pilihan yang berisi tentang kondisi sosial, ekonomi, seni, budaya, agama, politik dan teknologi yang berkembang di Taiwan,” kata Rohmadi disela-sela acara, Jumat (13/1). Lanjut Rohmadi, pendirian Taiwan Corner di UPT Perpustakaan UNS ini merupakan bagian dari rangkaian inisiatif pihak Pemerintah Taiwan dan UNS dalam rangka untuk meningkatkan kerja sama yang lebih erat antara Taiwan dan Indonesia di bidang pendidikan. Khususnya dengan komunitas akademik dan mahasiswa di Indonesia. Bahkan pada saat ini banyak beasiswa yang ditawarkan tiap tahunnya kepada pelajar, mahasiswa, dan pegawai Indonesia untuk menempuh pendidikan tinggi atau meningkatkan keahliannya di sekolah atau universitas di Taiwan. Pihaknya berharap Taiwan Corner dapat berkembang menjadi wahana komunikasi dan interaksi mahasiswa. #Dwi Hastuti

Ittishal Bangun Kantor Pusat di Solo SOLO—Dewan Pembina International Islamic Schools Alliance (Ittishal) Siti Aminah Abdullah bersama Wakil Walikota Surakarta, Achmad Purnomo, mengikuti seremoni peletakan batu pertama kantor pusat Ittishal, Jumat (13/1). Ini sekaligus menandai dimulainya pembangunan kantor yang ada di Jl. Dr. Soepomo, Sriwedari, Surakarta tersebut. Seremoni turut disaksikan oleh Executive Director Alrisalah Scandinavian Foundation Swedia, Hussein Aldaoudi, yang menjadi tamu kehormatan Ittishal. Kantor pusat Ittishal ditargetkan selesai pada tahun 2017. Nantinya kantor ini akan mengelola berbagai program kerja di bidang pendidikan, penelitian dan pengembangan. Selain itu juga humas dan penerbitan, serta forum-forum internasional seperti konferensi internasional dan pertukaran guru dan pelajar. Dalam sambutannya, Siti Aminah berharap agar peresmian pendirian kantor pusat ini menjadi keberlanjutan yang baik bagi berjalannya organisasi Ittishal di mata dunia. “Berdirinya kantor pusat ini diharapkan dapat memantapkan program-program kerja Ittishal setelah sukses menggelar International Conference on Islamic Education 2016 di Solo pada Oktober 2016 lalu,” kata Siti Aminah. Ia menjelaskan, beberapa program yang penting untuk disampaikan adalah pendirian universitas dan pemberian beasiswa bagi siswa dari sekolah yang menjadi member Ittishal. “Kami memberikan waktu sekurang-kurangnya dalam tiga tahun ke depan agar bisa dilakukan studi kelayakan dengan seksama dan perencanaan yang sebaik-baiknya agar cita-cita ini dapat terlaksana dengan optimal,” jelas Siti Aminah. Wakil Walikota Surakarta, Achmad Purnomo menyatakan, kebanggaannya sebagai representasi dari Pemerintah Kota (Pemkot) Surakarta sebagai home base dari Ittishal. “Kiranya patut kami berbangga karena Ittishal adalah lembaga internasional yang pertama di bidang pendidikan yang berdiri di Kota Solo,” kata Purnomo. Ia berharap, agar sekolah-sekolah Islam di Kota Solo ikut bersinergi menjadi anggota Ittishal dan saling berkolaborasi dalam program kerja di dalamnya untuk mewujudkan generasi muslim yang unggul. #Dwi Hastuti

Antara | Andika Wahyu

PENTAS TEATER DI SEKOLAH—Sejumlah siswa kelas 1 Madinah SD Global Islamic Labschool mementaskan teater mengenai kisah Abu Nawas di Depok, Jabar, Jumat (13/1). Kegiatan tersebut selain bertujuan untuk meningkatkan rasa percaya diri siswa juga mendukung siswa mengekspresikan diri melalui kesenian.

SNMPTN dan SBMPTN Resmi Dibuka Daya Tampung Minimal 30 Persen JAKARTA—Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) dan Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) resmi dibuka. Itu artinya, para siswa di jenjang Sekolah Menengah Atas (SMA) dan sederajat bisa mendaftarkan diri pada seleksi SNMPTN dan SBMPTN 2017 untuk bisa mendaftarkan diri berkuliah di PTN. Hari ini, Menteri Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Menristekdikti), Mohamad Nasir secara resmi membuka peluncuran SNMPTN dan SBMPTN 2017. “Dengan mengucapkan Bismillah, maka saya buka peluncuran SNMPTN dan SBMPTN 2017,” ungkap Menristekdikti, Mohamad Nasir, di Gedung Dikti, Jakarta, Jumat (13/1) seperti dikutip dari Okezone. Pada seleksi nasional ini, ada jumlah daya tampung yang sudah ditetapkan oleh Kemristekdikti. Jumlah daya tampung bagi seleksi SNMPTN maupun SBMPTN paling sedikit yakni 30 persen. Se-

Jumlah daya tampung bagi seleksi SNMPTN maupun SBMPTN paling sedikit yakni 30 persen mentara untuk seleksi mandiri, diperbolehkan menampung paling banyak 30 persen. “Jadi PTN bisa memasang alokasi daya tampung di atas 30 persen, karena paling sedikit kan 30 persen untuk SNMPTN dan SBMPTN. Sedangkan untuk Ujian Mandiri (UM) maksimal daya tampungnya adalah 30 persen,” ujarnya. Diharapkan daya tampung tersebut bisa mencapai 100 persen. “Sehingga tidak ada istilah ujian mandiri pertama, kedua dan seterusnya,” imbuhnya. Nasir juga menambahkan agar perguruan tinggi bisa memperhatikan calon mahasiswa kurang mampu. “Jadi UKT juga harus memperhatikan kemampuan anak Indonesia secara ekonomi.

Yang kurang mampu jangan dibebani biaya mahal,” tambahnya. Sementara itu, Kemenristekdikti juga memastikan tahun ini akan menggunakan Computer Based Test (CBT) atau berbasis komputer untuk SBMPTN. Bahkan di 2017 ini pelaksanaan SBMPTN CBT akan meningkat sebesar 30.000 peserta. “Tahun ini sendiri jumlah SBMPTN CBT diperbanyak pesertanya menjadi 30.000,” ujarnya. Pelaksanaan SBMPTN CBT pertama kali dilakukan pada 2016 kemarin. Hanya saja, jumlah peserta dibatasi 2.500an peserta. Sementara itu, Ketua Panitia Pusat SNMPTN dan SBMPTN 2017, Ravik Karsidi mengatakan jika pelaksanaan SNMPTN dan SBMPTN ini juga harus bisa menyentuh daerah-daerah 3T. “Tahun ini sendiri PTN yang terlibat dalam pelaksanaan SNMPTN 2017 sebanyak 78 PTN,” ucapnya. #Ari Purnomo.

BUS SEKOLAH GRATIS—Pelajar menggunakan bus sekolah gratis di Jakarta, Jumat (13/1). Dinas Perhubungan DKI Jakarta berencana menambah 100 unit bus sekolah pada 2018 dimana harga satu unit bus sekolah ini diperkirakan senilai Rp 300 juta, sehingga diharapkan dapat meningkatkan pelayanan dalam bidang pendidikan. Antara | Muhammad Adimaja

FKIP UNS Adakan PPL Internasional SOLO—Dalam rangka meningkatkan daya saing lulusan di tingkat global, FKIP UNS memfasilitasi kegiatan praktik mengajar atau PPL (Praktek Pengalaman Lapangan) Internasional. Program ini sebagai wujud dari kerja sama UNS dengan beberapa PT di Thailand, Filipina, Vietnam, dan Jerman. Tahun ini UNS mengirimkan sembilan mahasiswa ke Thailand dan Filipina pada 15 Januari dan tiga mahasiswa ke Singapura pada Februari. “Tahun 2016 kita telah memulai dan tahun 2017 ini akan ada kegiatan-kegiatan tindak lanjut yang merupakan konsekuensi dari apa yang telah kita laksanakan pada tahun 2016,” Terang Dekan FKIP UNS, Joko Nurkamto saat menghadiri pelepasan mahasiswa program PPL Internasional 2017 di aula gedung A FKIP UNS, Jumat (13/1). Lebih lanjut, Joko berharap, semoga di tahun-tahun berikutnya semakin banyak perguruan tinggi yang terlibat dan juga semakin banyak program studi yang terlibat.

Mahasiswa yang terpilih dalam program PPL Internasional ini telah melalui seleksi yang cukup ketat. Dengan adanya program ini diharapkan mampu meningkatkan kompetensi mahasiswa untuk bersaing di tingkat global. “Sebagai bentuk pertukaran mahasiswa, FKIP UNS menerima lima orang mahasiswa dari Thailand yang akan ditempatkan di sekolah mitra FKIP UNS yaitu di SMP Negeri 4 Surakarta. Nanti akan ditempatkan di SMP 4 selama tiga bulan,” ujar Joko. Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Sapta Kunta Purnama berpesan kepada mahasiswa peserta PPL Internasional agar tetap menjaga kesehatannya selama di sana. Termasuk menjaga barang bawaan. “Kemudian kecil tapi penting, jaga paspor, jangan sampai hilang, karena paspor itu nyawa kita di luar negeri, KTP kita di luar negeri, kalau itu hilang ya repot ngurusnya,” Ujarnya. #Andromeda Nova Hartavi

SMP Muhammadiyah 1 Simpon Siap UNBK SOLO—Meski belum pernah menyelenggarakan Ujian Nasinal Berbasis Komputer (UNBK), namun untuk tahun pelajaran 2016/2017 SMP Muhammadiyah 1 Simpon Surakarta siap melaksanakan UNBK. Dengan 60 unit komputer yang dimilikinya dan jumlah murid sebanyak 145 anak, sekolah akan melaksanakan UNBK dengan tiga sif. Kepala SMP Muhammadiyah 1 Simpon Surakarta, Sukidi, mengatakan untuk UN tahun pelajaran 2015/2016, UN SMP Muhammadiyah 1 Simpon Surakarta masih menggunakan kertas. “Namun kami optimis UN besok bisa menggunakan komputer,” kata Sukidi, Jumat (13/1). Dari 60 unit komputer tersebut nantinya akan di gunakan 50 unit komputer sedangkan sisanya untuk cadangan.

Sukidi Kepala SMP Muhammadiyah 1 Simpon Surakarta

“Kita pakai dua ruang untuk UNBK dan direncanakan tiga sif. Dan 60 unit komputer yang digunakan ini merupakan milik sekolah,” imbuh Sukidi. Dari pihak sekolah berupaya untuk menyelenggarakan pelatihan supaya pelaksanaan UNBK bisa berjalan lancar. “Kami baru sekali melakukan simulasi UNBK, dan Alhamdulillah lancar,” imbuh Sukidi. #Dwi Hastuti

HUT ke-49 SMK Kristen 2 Surakarta

Launching Kerja Sama dengan PT Astra SOLO—Tepat di usianya yang ke-49, SMK Kristen 2 Surakarta melaunching kerja sama dengan PT Astra Honda Motor Regional Semarang. Launching ini dilaksanakan pada Sabtu (14/1), hari ini. Kepala SMK Kristen 2 Surakarta, Wijanto mengatakan, tahun ajaran 2016/ 2017, SMK Kristen 2 Surakarta telah membuka kompetensi keahlian Teknik Sepeda Motor (TSM). Banyak masyarakat yang mulai mempercayakan putranya untuk sekolah dengan mengambil kompetensi keahlian TSM di SMK Kristen 2 Surakarta. Meski masih menjadi kompeten-

si keahlian baru, namun pihak sekolah terus berusaha untuk menjalin kerja sama dengan berbagai pihak. Pada November 2016 lalu, SMK Kristen 2 Surakarta menjalin MoU dengan PT Astra Honda Motor Regional Semarang. Dan supaya lebih dikenal oleh masyarakat, kerja sama tersebut akan dilaunching. “Sebelum kerja sama, nama Kompetensi keahlian yang kita miliki adalah TSM. Setelah ada kerja sama dengan PT Astra Honda Motor Regional Semarang, kini label berubah menjadi TSM-Honda,” ujar Wijanto kepada Joglosemar,

Wijanto Kepala SMK Kristen 2 Surakarta

Jumat (13/1). Lanjut Wijanto, bentuk kerja sama dengan PT Astra Honda Motor Regional Semarang ini meliputi kurikulum tambahan dari Honda, kemudian teknisi

dalam hal ini guru di SMK Kristen 2 Surakarta akan dilatih oleh Honda supaya memiliki kompetensi sesuai standar Honda. Kemudian untuk penempatan Praktik Kerja Industri (Prakerin) di Honda bagi siswa SMK Kristen 2 Surakarta. Lalu bagi lulusan TSM-Honda ada sertifikat jaminan bekerja di PT Astra Honda Motor di seluruh Indonesia. Wijanto berharap, dengan adanya program baru ini, maka masyarakat akan tertarik untuk menyekolahkan putra-putrinya ke SMK Kristen 2 Surakarta. “Untuk acara launching kerja sama dengan Honda dimulai pukul

09.00 WIB di sekolah setempat dengan dihadiri dari pihak Honda, dari perwakilan Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Tengah dan tamu undangan lainnya,” ujar Wijanto, Jumat (13/1). Selain Kompetensi Keahlian TSM-Honda, SMK Kristen 2 Surakarta juga memiliki kompetensi yang lain. Dua program keahlian yang dimiliki yaitu Teknik Mesin dengan kompetensi keahlian Permesinan. Lalu Teknik Otomotif dengan kompetensi keahlian Teknik Kendaraan Ringan (roda empat) dan TSM- Honda. #Dwi Hastuti


Hukum & Kriminal

8

www.joglosemar.co

SABTU, 14 JANUARI 2017

Penganiaya Siswa STIP Jalani Tes Urine JAKARTA—Polisi melakukan pemeriksaan urine terhadap lima tersangka penganiaya taruna Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran (STIP). Kelima orang itu ialah Sisko Mataheru, Willy Hasiholan, Iswanto, Akbar Ramadhan, dan Jakario. Kelimanya langsung digelandang ke Ruang Kesehatan dan Kedokteran di Mapolres Jakarta Utara, Jumat (13/1). Di ruangan tersebut, mereka sempat terlihat melakukan proses administrasi. Setelah itu, mereka memberikan sampel urine untuk dilakukan pengujian. Setelah menjalani tes urine, mereka kembali dibawa ke ruang tahanan di Mapolres Jakut. Mereka hanya membungkukkan badan sembari menutupi muka ketika kembali dibawa petugas. Kapolres Jakarta Utara Kombes Awal Chairuddin mengatakan pihaknya melakukan tes urine terhadap para pelaku. Hal itu terkait dengan akan dilakukannya pemeriksaan terkait dugaan penggunaan narkoba. “Kita khawatirkan juga, tapi kita tidak berandai-andai. Ilmiah dan ilmu pengetahuan yang akan menjawab,” kata Awal. Sementara itu, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi membekukan dua kegiatan ekstrakurikuler STIP, yakni drum band dan pedang pora. Budi mengaku kecewa atas kejadian penganiayaan yang mengakibatkan taruna tingkat I STIP, Amirullah Adityas Putra, meninggal dunia. “Dari identifikasi, dua kegiatan itu satu sisi jadi kebanggaan mereka, tapi juga jadi sarana perploncoan,” ujar Budi di Jakarta, Jumat (13/1). Budi menyebut langkah pembekuan sebagai proses edukuasi kepada siswa agar tidak melakukan penyimpangan, seperti perploncoan, yang disertai tindak kekerasan. Penganiayaan terhadap Amirullah dilakukan para seniornya di gedung Dormitory 4 kamar DM-205 lantai 2, Selasa (11/1). Selain Amirullah, ada taruna lain yang menjadi korban penganiayaan di ruang ganti atau loker saat dilakukan tradisi serah-terima alat musik drum band. #Detik

KPK Mendadak Periksa Eks Sekjen Kemendagri

Diah Anggraeni Sekretaris Jenderal Kemendagri

JAKARTA—KPK kembali memeriksa mantan Sekretaris Jenderal Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Diah Anggraeni. Diah diperiksa sebagai saksi kasus dugaan korupsi pengadaan eKTP. Pemeriksaan disebut dilakukan mendadak. Sebab tim penyidik awalnya tidak memasukkan nama Diah dalam daftar pemeriksaan hari ini, Jumat (13/1). “Ya, ada kebutuhan cepat untuk didatangkan. Kebutuhan cepat pemeriksaan terhadap yang bersangkutan dan beliau bersedia hadir,” ujar juru bicara KPK Febri Diansyah, Jumat (13/1). Diah datang ke KPK dengan mengenakan blus batik hitam bercorak cokelat sekitar pukul 10.51 WIB. Diah hanya diam saat ditanya wartawan. Penyidik KPK, sesuai jadwal menjadwalkan pemeriksaan tiga orang saksi yang terdiri dari dua pegawai aktif Direktorat Jenderal Kependudukan dan Catatan Sipil (Ditjen Dukcapil) Kemendagri dan seorang pensiunan Ditjen Dukcapil. “Ya, ketiganya diperiksa sebagai saksi sekaligus untuk melengkapi berkas penyidikan tersangka IR,” sebut Febri Diansyah. Mereka yang dijadwalkan diperiksa sebagai saksi adalah Kasubag Perlengkapan dan Peralatan Ditjen Dukcapil Ahmad Ridwan, staf PNS Ditjen Dukcapil Ahcmad Purwanto dan pensiunan PNS Ditjen Dukcapil Ruddy Indrato R. Dalam kasus e-KTP, KPK menetapkan mantan Dirjen Dukcapil Kemendagri Irman dan mantan Direktur Pengelola Informasi Administrasi Kependudukan Ditjen Dukcapil Kemendagri Sugiharto sebagai tersangka kasus korupsi pengadaan e-KTP secara nasional. Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP), menyebut dugaan penyimpangan penggunaan uang negara Rp 2 triliun dalam proyek tersebut. Pemerintah dalam pengadaan e-KTP menganggarkan Rp 6 triliun. #Detik

Foto-foto: Antara | M Agung Rajasa

OPERASI ORANG ASING—Puluhan perempuan warga negara asing (WNA) menutup wajahnya seusai operasi pengawasan orang asing di Jakarta, Jumat (13/1). Operasi tersebut mengamankan 32 perempuan dari enam negara antara lain Vietnam, Kazakhstan, Uzbekistan, China, Maroko, dan Rusia.

Imigrasi Amankan 32 PSK Asing di Bogor dan Jakarta

Sekali Kencan Tarifnya Rp 4 Juta JAKARTA—Sebanyak 32 perempuan asing, diamankan Ditjen Imigrasi atas dugaan melanggar aturan keimigrasian. Puluhan perempuan tersebut diduga bekerja sebagai pekerja seks komersial (PSK) dengan bayaran jutaan rupiah. “Dapat diduga mereka ini sebagai PSK, dan ini sedang kita dalami,” kata Direktur Pengawasan dan Penindakan Imigrasi Ditjen Imigrasi Kemenkum HAM, Yurod Saleh di Kemenkum HAM Jakarta, Jumat (13/1). Sebanyak 32 PSK asing terjaring Operasi Pengawasan dan Penindakan Ditjen Imigrasi Kemenkum HAM, dengan rincian 5 perempuan asal Maroko di Bogor serta 27 perempuan asal berbagai negara di Jakarta Barat dan Jakarta Utara. Pernyataan Yurod didukung temuan alat kontrasepsi di lokasi penangkapan. Selanjutnya para perempuan itu mengaku dibayar Rp 1,75 juta hingga Rp 4. Juta untuk sekali melayani pria hidung belang. Petugas menyita 25 buah

paspor, uang tunai Rp 5 juta, sejumlah telepon seluler, tas perempuan, alat kontrasepsi, dan seragam pemandu karaoke. “Mereka masuk ke sini dengan bebas visa kunjungan dan visa on arrival yang sebetulnya bukan untuk kegiatan seperti ini,” ungkap Yurod. “Sangkaan pelanggarannya tidak dapat menunjukkan paspor dan penyalahgunaan izin tinggal,” imbuhnya. Akibat perbuatannya, mereka diduga melanggar Pasal 116 dan 122 Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2011 tentang Keimigrasian. Berdasarkan pasal tersebut, mereka terancam sanksi denda, deportasi, penangkalan, dan penjara maksimal 5 tahun. Yurod juga mengungkapkan Imigrasi akan mendalami keterlibatan pemilik tempat hiburan malam yang mempekerjakan mereka. “Ini sedang kita dalami,” katanya. Menurut Yurod, jika terbukti memiliki andil mendatangkan, mempekerjakan, atau melindungi, padahal mereka diduga melanggar aturan kei-

Mereka masuk ke sini dengan bebas visa kunjungan dan visa on arrival yang sebetulnya bukan untuk kegiatan seperti ini. Yurod Saleh

Imigrasi Kandangkan PSK Asing

Direktur Pengawasan dan Penindakan Imigrasi

Imigrasi amankan 32 perempuan asing yang diduga kuat pekerja seks komersial (PSK).

migrasian, pengelola bisa dijerat dengan Pasal 122 huruf b Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2011 tentang Keimigrasian. “Kita dalami mereka (perempuan WN asing) satu grup atau gimana, karena terlihat akrab. (Kemungkinan) mereka ada yang koordinir juga kita dalami,” tutur Yurod. Sementara di Bekasi, Kantor Imigrasi Kelas II Bekasi, Jawa Barat, menjaring sembilan orang Warga Negara Asing (WNA) asal China yang diduga melanggar izin tinggal di wilayah hukum setempat.

5 perempuan asal Maroko diamankan di Bogor serta 27 perempuan asal berbagai negara di Jakarta Barat dan Jakarta Utara. Petugas menemukan alat kontrasepsi di lokasi penangkapan. Perempuan itu mengaku dibayar Rp 1,75 juta hingga Rp 4 Juta untuk sekali melayani pria hidung belang.

“Para tersangka ini diduga menyalahgunakan kartu izin tinggal terbatas (Kitas) di sebuah perusahaan di wilayah Kabupaten Bekasi,” kata Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Bekasi, Sutrisno. Menurut dia, para WNA itu

Barang bukti lain yang disita adalah 25 paspor, uang tunai Rp 5 juta, telepon seluler, tas, alat kontrasepsi, dan seragam pemandu karaoke. Modus yang dilakukan masuk ke Indonesia dengan bebas visa kunjungan dan visa on arrival. Diduga mereka datang berkelompok karena tampak saling akrab. Sumber: Detik | Antara

bekerja di sebuah perusahaan di wilayah Kabupaten Bekasi. Dia mengatakan mereka bekerja di perusahaan material bangunan PT Batawang Indonesia, di Jalan raya SerangCibarusah, Serang Baru, Kabupaten Bekasi. #Detik | Antara

Edarkan Narkoba di Lapas

2 Oknum Sipir Ditangkap BEKASI—Polres Metro Bekasi Kabupaten menangkap dua oknum sipir di Lapas Pasir Tanjung, Desa Cipayung, Cikarang Pusat, Kabupaten Bekasi. Keduanya ditangkap karena mengedarkan narkotika kepada warga binaan Lapas Tanjung Pasir. Kedua oknum tersebut adalah AR (42) dan IS (27). Dari keduanya, polisi menyita barang bukti dua paket sabu yang masing-masing seberat 2,28 gram dan dan 0,44 gram. “Dua oknum sipir di Lapas Pasir Tanjung ini kedapatan menyalahgunakan narkotika dengan mengedarkan sekaligus memakai narkotika di tempatnya bekerja,” ujar Kapolres Metro Bekasi Kabupa-

ten Kombes Asep Adisaputra, Jumat (13/1). Kasus tersebut terungkap setelah polisi menerima informasi dari masyarakat bahwa AR kerap mengedarkan narkotika di Lapas Pasir Tanjung kepada para narapidana. Berdasarkan informasi tersebut, polisi kemudian melakukan penyelidikan dengan membuntuti AR. “Anggota mengikuti gerak-gerik AR hingga ke rumah kontrakannya di Kampung Cilampayan Pasir, Kecamatan Cikarang Pusat,” imbuhnya. Ketika AR hendak memasuki rumah kontrakan, polisi langsung menyergapnya dan selanjutnya digeledah. Di rumah kontrakan itu, polisi menemukan

sabu seberat 2,28 gram. “Dan setelah diinterogasi, ternyata pelaku mendapatkan barang bukti tersebut dari rekannya sesama sipir Lapas Cipayung berinisial IS,” sambungnya. Berdasarkan keterangan AR, polisi kemudian menangkap IS. Saat ditangkap, IS berusaha membuang barang bukti sabu seberat 0,44 gram, namun digagalkan polisi. “Dari keterangan pelaku, keduanya biasa menyuplai sabu kepada beberapa napi yang membutuhkannya dengan harga Rp 2,5 juta per paket,” imbuhnya. Asep mengatakan, salah satu tersangka pernah diingatkan oleh pimpinannya untuk tidak mengedarkan narkoba. #Detik

Polisi Tangkap Pimpinan PPP JAKARTA—Anggota Polda Metro Jaya menangkap pimpinan DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Fernita karena diduga memalsukan tanda tangan Ketua Umum DPP PPP Djan Faridz pada Rabu (11/1). “Ya betul,” kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Argo Yuwono saat dikonfirmasi di Jakarta, Jumat (13/1). Terhitung sejak kemarin ini, penyidik Subdirektorat Keamanan Negara Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya menahan Fernita.

Berdasarkan informasi pengacara Djan Faridz, Andrias Herminanto melaporkan Fernita sesuai Laporan Polisi : LO/II/2016/Diteeskrimum tertanggal 15 Februari 2016 terkait dugaan melanggar Pasal 263 KUHP tentang pemalsuan dokumen. Diungkap Argo, Fernita diduga menyuruh staf DPP PPP menyalin tanda tangan Djan Faridz untuk surat B1-KWK Kalimantan Tengah sebagai dukungan terhadap pasangan Calon Gubernur Ujang Iskandar-Jamawi. Fernita menyuruh staf Rista Apriyanti

Fernita Pimpinan DPP PPP

menyalin tanda tangan Djan Faridz di hadapan saksi Suharjo dan Adri. “Ada ucapan tanda tangan Ketum dan Sekjen di -’scan’ (pindai) saja saya yang bertanggung jawab,” ungkap Argo. #Antara

Antara | Hafidz Mubarak A

DIPERIKSA—Kabid Pemasaran Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kebumen Sigit Widodo (kiri) usai diperiksa di Gedung KPK, Jakarta, Jumat (13/1).

Penahanan Pejabat Kebumen Diperpanjang JAKARTA—Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memperpanjang masa penahanan dua pejabat di Kebumen hingga 30 hari kedepan. Dua tersangka itu adalah Ketua Komisi A DPRD Kabupaten Kebumen Yudhi Tri Hartanto dan Kabid Pemasaran Dinas Pariwisata Kabupaten Kebumen Sigit Widodo. “Diperpanjang masa penahanan kedua selama 30 hari kedepan terhadap SGW (Sigit Widodo) dan YTH (Yudi Tri Hartanto),” ujar Kabiro Humas KPK Febri Diansyah di Gedung KPK, Jakarta Selatan, Jumat (13/1). Perpanjangan penahanan

tersebut dimulai pada 14 Januari 2017 hingga 12 Februari 2017. Dua tersangka tersebut sebelumya telah ditahan KPK sejak 16 Oktober 2016 dan habis masa penahanannya pada hari ini. Dua pejabat itu diduga menerima suap dari Direktur PT Otoda Sukses Mandiri Abadi (PT OSMA) Hartoyo terkait pemulusan proyek Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga (Disdikpora) Kebumen. Hartoyo memberikan suap sebagai uang muka yang diberikan dua pejabat tersebut senilai Rp 70 Juta dari total nilai sebesar RP 750 Juta. #Detik


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.