E paper 24 juni 2017

Page 1

JADWAL IMSAKIYAH

Imsak Subuh Zuhur Ashar Magrib Isya

04.19

Info Pelanggan

04.29

0271-717141

11.44 15.04 17.34 18.48

www.joglosemar.co

 Rp 2.000 SABTU KLIWON, 24 JUNI 2017 @Joglosemarnews

ΝJoglosemarNews

@Joglosemarnews

harianjoglosemar@gmail.com

Buka Bersama di Balai Desa, 115 Warga Keracunan BOYOLALI—Sedikitnya 115 orang warga Desa Kadipaten, Kecamatan Andong mengalami keracunan setelah menyantap menu buka puasa bersama di balai desa setempat. Agar

tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan, mereka semua langsung dilarikan ke puskesmas dan rumah sakit terdekat.

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 5

Seratusan Orang Keracunan Es Buah 1

Rabu (21/6) Petang seratusan warga desa Kadipaten, Andong, Boyolali menghadiri acara buka bersama yang diadakan sebuah perguruan pencak silat.

2

Mereka menyantap berbagai menu buka puasa bersama seperti Nasi ayam goreng, sambal tomat, kol, tahu isi, pisang dan es buah.

3

Setelah 12 jam atau Kamis (22/6) sekitar 115 orang mulai mengalami diare dan adapula yang muntah-muntah.

4

88 orang dibawa ke RSUD Waras Wiris, 23 orang ke Puskesmas Andong, sisanya dibawa ke Puskesmas Kemusu, bidan desa maupun mantri kesehetan di wilayah terdekat.

5

Sampai Jumat (23/6) sejumlah korban masih dirawat, 23 warga di RSUD Waras Wiris, dan 20 orang di sejumlah puskesmas.

Joglosemar | Wardoyo

Puncak Mudik Diprediksi Hari Ini

Sumber: wawancara | detik

Wisata Keliling Solo Mulai Dilirik SOLO—Libur panjang yang sudah di depan mata. Transportasi wisata yang dimiliki Solo Bus Tingkat Werkudoro maupun Kereta Uap Jaladara sudah mendapatkan perhatian khusus dari beberapa masyarakat baik dalam kota maupun luar kota. Paket wisata pun dikemas apik demi mendapatkan kepuasan para wisatawan. Seperti yang dilakukan

Sinergi Event. Owner Sinergi Event, Daryono, mengatakan tahun ini merupakan kali kelima menjalankan Jaladara saat libur Lebaran. Menurut dia, kebanyakan yang tertarik menggunakan transportasi ini adalah keluarga yang berasal dari kota besar di Jawa maupun luar Jawa.

Mobil Diminta Nyalakan Lampu Peningkatan kendaraan yang masuk tol perlu diimbangi tingginya kewaspadaan pengendara

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 5

ok

Hasil kesimpulan sementara mereka diduga keracunan es buah.

D

6

KEPADATAN PEMUDIK—Sejumlah kendaraan pemudik saat mengarah ke pintu keluar jalur Tol Solo-Kertsono tepatnya di wilayah Sidoharjo, Sragen, Jumat (23/6).

David Wijayatno Dirut PT SNJ

KARANGAtNYAR—Jumlah pemudik yang melintasi jalan Tol Solo-Kertosono (Soker) mulai meningkat dibanding hari sebelumnya. Peningkatan tersebut terlihat di pintu tol Klodran. Peningkatan tersebut sekitar 30 persen dibanding hari sebelumnya. Kapolres Karanganyar, AKBP Ade Safri Simanjuntak

kepada Joglosemar mengatakan, pintu tol Klodran mengakomodir pemudik yang datang dari Yogyakarta, sedangkan pintu tol Ngasem mengakomodir pemudik dari Semarang. Sejak dibuka 19 Juni lalu, hingga Jumat (23/6) siang kemarin, total kendaraan yang melintas dari pintu tol Klodran 5.611 kendaraan. “Setiap hari-

nya ada peningkatan sekitar 8 sampai 20 persen,” ujar Kapolres, Jumat (23/6). Meski Jumat ada peningkatan sebesar 30 persen, namun pengelola tol Soker mewaspadai lonjakan arus pemudik masih akan terjadi H-1 hari ini, Sabtu (24/6).

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 1

NASIB TUKANG BECAK MENCARI REZEKI JELANG LEBARAN omen menjelang perayaan Idul Fitri identik dengan yang namanya Tunjangan Hari Raya (THR). Hampir semua kalangan baik dari unsur pegawai seperti Pegawai Negeri

Satria Utama

Joglosemar | Sartia Utama

Redaksi

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 1

Iki Lho!

TIDAK TERBIT Sehubungan dengan Idul Fitri 1438 H, Harian Joglosemar tidak terbit pada hari Minggu, 25 Juni sampai Kamis, 29 Juni 2017. Koran ini akan kembali menyapa pembaca mulai Jumat, 30 Juni 2017. Harap menjadikan periksa. Terima kasih.

MENGAIS REZEKI— Kasimin (54), penarik becak yang sedang menunggu calon penumpang di jalan Letjen S Parman, Gilingan, Banjarsari, Jumat (23/6) malam.

Sipil (PNS), pegawai swasta hingga buruh pasti menyambut gembira rezeki berupa THR dari perusahaan atau pemerintah itu. Meski tidak mendapat THR, namun para pedagang berbagai kebutuhan masyarakat pasti kecipratan kebahagiaan, karena menjelang Lebaran, dipastikan ada peningkatan pendapatan dari aneka barang yang mereka jual pada konsumen.

Pesawat Spiderman

F

ilm superhero Spiderman dalam waktu dekat akan segera dirilis. Sejumlah perusahaan komersil memanfaatkan hal tersebut untuk meraup keuntungan. Dikutip dari japanesestations, salah satunya perusahaan maskapai penerbangan Jepang, Jetstar baru-baru ini meluncurkan pesawat bertema Spiderman. Kreatifnya lagi, penumpang yang menaiki pesawat saat acara launching merupakan para cosplayers yang serentak mengenakan kostum manusia labalaba tersebut. #Yuhan Perdana hƩp://joglosemar.co/

D

M

Lebaran ditunggu banyak pihak untuk dapat merasakan sedikit nikmat berbagi dari sesamanya. Namun, para tukang becak ini justru harus bekerja keras demi membahagiakan keluarganya.

ok

Pagi Bekerja Menjadi Buruh, Malam Mengayuh

Dr Mutohharun Jinan MAg Dosen Pacasarjana UMS

Musibah Kolektif ALLAH SWT mengingatkan akan datangnya musibah kolektif. Orang-orang beriman hendaknya mengkhawatirkan akan datangnya fitnah (bencana) yang menimpa tidak hanya pada orang zalim saja. Musibah dan penderitaan bisa muncul sebagai dampak prilaku sebagian orang yang berbuat maksiat.

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 1

japanesestations

H A R I A N

Mengucapkan

Selamat Idul Fitri 1438 H Mohon Maaf Lahir & Batin


SOLO

2

www.joglosemar.co

SABTU, 24 JUNI 2017

Potensi Kebakaran saat Libur Lebaran Tinggi

Balekambang

Lazismu Solo Santuni Penjaga Sekolah PASARKLIWON—Lazismu menggelar Pengajian Buka Bersama dan Santunan Keluarga Ceria, Senin (19/6). Kegiatan ini merupakan rangkaian dari kegiatan Ramdhan: Berkah untuk Semua yang serentak digelar Lazismu. Kegiatan ini diikuti sekitar 250 penjaga sekolah, petugas kebersihan dan ustadz/ ustadzah Madrasah Diniyyah. Dalam acara ini sekaligus dibagikan Kado Keluarga Ceria kepada penjaga sekolah yang diberikan secara simbolis. “Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Lazismu Solo kepada mustahik di seputar Kota Solo. Meski belum bisa meng-cover semua kebutuhan hidup dari musthaik, tapi kami berharap kado Ramadan ini bisa membantu meringankan beban hidup,” ujar Direktur Pelaksana Lazismu Solo, Reynal Falah dalam rilisnya kepada Joglosemar. #Sika Nurindah Joglosemar | Insan Dipo Ferdias

PENGAMANAN KOTA JELANG LEBARAN—Anggota Polisi dan TNI berpatroli di Jalan Adi Sucipto, Solo, Jumat (23/6). Patroli tersebut digelar untuk menjaga keamanan jelang lebaran.

dok. Lazismu

BERI SANTUNAN—Lazismu Solo memberikan santunan dalam acara bertajuk Pengajian Buka Bersama dan Santunan Keluarga Ceria belum lama ini.

DPD PKS Dirikan Posko Lebaran BANJARSARI—Dewan Pengurus Daerah Partai Keadilan Sejahtera (DPD PKS) Kota Surakarta mendirikan Posko Mudik di Jalan Ahmad Yani 345 Sumber, Banjarsari, Surakarta. Posko PKS tepatnya didirikan di perempatan Sumber, utara SMPN 12 Surakarta. Posko Mudik diresmikan pada Jumat (23/6) sore. Ketua Umum DPD PKS Surakarta, Abdul Ghofar Ismail menyampaikan posko mudik sudah rutin diselenggarakan setiap tahun. “Ini merupakan bentuk pelayanan PKS kepada masyarakat yang melakukan mudik Lebaran,” paparnya. Sementara itu, Koordinator Posko Mudik, Alam Firmansyah menuturkan beberapa fasilitas gratis di antaranya musala, toilet, charger hp, wifi, peta jalur mudik, tempat istirahat, makanan buka puasa dan sahur, kenang-kenangan sticker mudik, serta mobil layanan. #Triawati Prihatsari Purwanto

Bolos, Sanksi Menanti Aparatur Sipil Negara Dilarang Tambah CuƟ SOLO—Pemerintah Kota (Pemkot) Surakarta mewantiwanti agar Aparatur Sipil Negara (ASN) atau yang umum dikenal sebagai PNS tidak menambah libur setelah cuti bersama Lebaran. Sanksi akan diberikan bagi ASN yang melanggar dan itu sudah sesuai peraturan yang ada. “ASN mulai masuk setelah cuti bersama Lebaran itu, Senin (3/7) nanti. Semua harus masuk tidak ada yang bolos atau mengambil cuti lagi, itu sudah ada di peraturan,” terang Sekretaris Daerah (Sekda) Surakarta, Budi Yulistianto kepada wartawan kemarin. Cuti bersama Lebaran bagi ASN dimulai Jumat (23/6) sampai Jumat (30/6), karena Sabtu (1/7) libur maka masuk

Di hari pertama masuk kinerja ASN harus berjalan normal termasuk di pelayanan masyarakat. secara serentak Senin (3/7). Nantinya jam kerja akan kembali seperti semula sebelum Ramadan dan ada apel bersama di halaman Balaikota Surakarta dilanjutkan halalbihalal. Budi menjelaskan ASN dilarang mengajukan cuti mengingat waktu cuti bersama cukup panjang. Jika hal ini dilanggar maka termasuk pelanggaran disiplin. “Hari pertama kita apel bersama,

jadi akan tahu ASN yang masuk dan tidak. Nanti juga bisa dilihat diabsen kehadiran pegawai di masing-masing OPD (Organisasi Perangkat Daerah, red). Kalau melanggar kita berikan sanksi dan itu sudah jelas ada dalam Peraturan Pemerintah (PP), jadi tidak boleh mangkir,” ungkapnya. Nantinya kemungkinan juga akan dilakukan inspeksi mendadak (ASN) bersama Walikota Surakarta ke organisasi perangkat daerah (OPD) untuk melihat kondisinya. Budi berharap di hari pertama masuk kinerja ASN harus berjalan normal termasuk di pelayanan masyarakat. Sehingga saat masyarakat datang membutuhkan pelayanan bisa terlayani de-

ngan baik tidak ada masalah. “Jadi masuk pertama itu sudah siap dan pelayanan sudah harus jalan. Setelah Lebaran biasanya itu banyak warga Solo yang berada di luar kota pulang sekalian mengurus administrasi, seperti e-KTP ataupun lainnya,” katanya. Pemkot sendiri nanti akan menyelenggarakan open house di dua tempat, yakni di Balaikota Surakarta setelah pelaksanaan salat Idul Fitri dan di rumah dinas Wakil Walikota. “Ini tidak hanya untuk ASN saja tapi juga warga umum. Siapapun boleh datang di open house. Jadi antara Pemkot dan warga tidak ada jarak lebih dekat,” pungkasnya. #Ari Welianto

IMAM DAN KHOTIB SALAT IED SURAKARTA

Korem Instruksikan Pendirian Rest Area BANJARSARI—Korem 074/ Warastratama menginstruksikan jajaran Kodim di eks Karesidenan Surakarta untuk mendirikan rest area. Pendirian rest area merupakan bentuk perhatian TNI kepada para pemudik, sekaligus komitmen untuk menyukseskan pengamanan mudik Lebaran 2017. Kapenrem 074/ Warastratama Solo Kapten Inf Alfian Yudha, menilai wilayah Surakarta merupakan daerah perlintasan, bahkan menjadi penghubung dengan sejumlah kota besar, misalnya Yogyakarta, Semarang, dan akses menuju Surabaya dan sejumlah kota di Jawa Timur. “Kami sudah instruksikan kepada seluruh jajaran kodim untuk mendirikan pos rest area,” ujar Kapten Inf Alfian Yudha, kemarin. Seperti di Kodim 0735/ Solo, pihaknya menambahkan telah beberapa waktu lalu mengawali pendirian rest area di halaman depan Makodim. Ia memastikan, para pemudik bisa mendapati rest area di sejumlah Makodim, antara lain di Wonogiri, Klaten, Sragen, Karanganyar dan Boyolali. “Rest area akan dijaga sekitar 6 personel secara bergantian selama 24 jam. Kami berharap hal ini dapat semakin mendekatkan TNI dengan masyarakat,” imbuhnya Di sisi lain, sebanyak 100 prajurit dari Yonif Raider 408/Subhrasta di bawah pimpinan Kapten inf Agus Dwiyono sengaja datang untuk melakukan pengamanan mudik Lebaran 2017. Ratusan prajurit langsung disebar untuk memperkuat personel yang bertugas. “Mereka akan menempati pos-pos rawan kejahatan dan kemacetan,” ujar Kapten Inf Alfian Yudha. Sementara itu, Kabag Ops Polresta Surakarta Kompol Arief Joko mengaku sangat terbantu dengan diterjunkannya personel TNi untuk memperkuat pengamanan. “Harapan kami semua berjalan lanjar dan aman, tidak terjadi hal yang tak diinginkan,” ujarnya. #Arief Setiyanto

BANJARSARI - Potensi bencana kebakaran pada masa libur Lebaran dinilai tinggi. Pusat kuliner menduduki posisi tiga teratas potensi kebakaran. Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Kota Surakarta, Gatot Sutanto mengatakan setidaknya ada tiga kawasan rawan bencana kebakaran pada masa libur Lebaran antara lain, pusat kuliner, rumah kos dan kawasan padat penduduk. “Kawasan kuliner yang paling rawan,” kata dia belum lama ini. Lanjutnya, potensi bencana kebakaran di kawasan padat penduduk juga tinggi. Faktor kelalaian manusia sangat berpengaruh. Menurut Gatot, seringkali terjadi kebakaran lantaran pemilik rumah lalai, meninggalkan kompor saat tengah memasak. “Seringkali ada yang ninggal masakannya sebentar, entah ke warung atau aktivitas lain. Kelihatannya sepele tapi mengundang malapetaka,” imbuhnya. Selain dua kawasan tersebut, potensi kebakaran juga rawan terjadi di kawasan indekos. Bencana kebakaran terjadi karena hubungan arus pendek. Tidak jarang hal ini dipicu lalainya penghuni meninggalkan rumah kos dalam kondisi alat elektronik masih terhubung dengan sumber listrik. Gatot meminta masyarakat mewaspadai potensi kebakaran tersebut. Libur Lebaran diharap tidak membuat masyarakat terlena dan meninggalkan rumah tanpa memastikan keamanan. “Kami mengimbau agar masyarakat waspada, dan lebih hati-hati. Kabel-kabel peralatan elektronik sekiranya tidak dipakai dicopot, saat memasak jika mau pergi meskipun sejenak kompor dimatikan,” ujarnya. Namun demikian, kejadian kebakaran selama bulan Ramadan saat ini tergolong turun dibanding tahun lalu. Pada Ramadan tahun ini bencana kebakaran hanya ada tiga kejadian. #Arief Setiyanto

Joglosemar | Insan Dipo Ferdias

PAMERAN BATIK ALQURAN—Warga mengunjungi pameran batik Alquran di Masjid Agung, Solo, Jumat (23/6). Pameran tersebut di gelar sebagai sosialisasi karya tersebut dan menyambut wisatawan.

Dewan Nilai Konsep Flyover Manahan Belum Matang KARANGASEM—Kalangan dewan menilai konsep pembangunan flyover Manahan belum matang. Pasalnya, sampai saat ini detail engineering desain (DED) dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (Kemen PU-PR) belum selesai dikerjakan. Menurut Wakil Ketua Komisi II DPRD Kota Surakarta, Supriyanto, jika konsep flyover belum matang, akan lebih baik jika pembangunan diundur tahun 2018. “Kalau belum matang konsepnya, mending dijalankan di 2018. Dari pada desainnya berubah-ubah lagi tidak jelas. Selain itu, konsep yang tidak jelas dapat menimbulkan keresahan di tingkat masyarakat. Dan dikhawatirkan pula berdampak pada pelaku usaha di

sekitar rencana flyover Manahan,” ujarnya awal pekan ini. Tidak hanya itu, Supriyanto meminta agar Pemkot menyelesaikan urusan nonteknis terkait rencana pembangunan flyover Manahan. “Diselesaikan dulu urusan nonteknisnya. Jika tidak dirampungkan, maka Pemerintah Pusat melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat tidak bisa mengucurkan anggaran sebesar Rp 52 miliar,” imbuhnya. Dalam hal ini, urusan nonteknis yang dimaksudkan dalam proyek pendukung flyover Manahan yang diambilkan dari APBD Kota Solo seperti peningkatan drainase jalan, pembebasan lahan, penataan simpang sebidang Pasar Nongko serta pe-

nataan Jalan Dr Moewardi. “Pemerintah Pusat tidak akan berani melakukan lelang jika urusan ini belum beres. Ini sebagai bentuk kepastian agar proyek tersebut tidak akan molor. Sayangnya, sampai sekarang sosialisasi kepada warga terdampak maupun masyarakat juga belum digelar,” terangnya. Di sisi lain, Anggota Komisi II DPRD Kota Surakarta, Quatly Abdulkadir Alkatiri mengatakan selama ini tidak ada komunikasi antardinas terkait dengan Komisi II. “Kalau mau serius ya diseriusi, sedini mungkin dilakukan sosialisasi. Warga yang terdampak apakah dapat kompensasi? Kan belum jelas. Jangan sampai membuat resah,” pungkasnya. #Triawati Prihatsari Purwanto

IMAM & KHOTIB Drs.H.Subari Drs.H.Anwar Sholeh,M.Hum Dr.H.Sofyan Anief,M.Si Drs.H.Marpuji Ali,M.Si KH.Mas Ahmad Dimyati,BA Ahmad Sukidi,S.Ag,M.Pd Drs.H.Wahid Ismanto Drs.HM.Joko Riyanto,SH.MM.MH Drs.H.Rohani Drs.H.Samsudin,SE Prof.Dr.Abdul Ngalim ,M.Hum,MM Suyanto, S.Ag,M.PdI Drs. H. Supraptono, M.Pd Ahmad Fathoni, S.Pd.I, S.Pd Drs.HM. Dedy Purnomo,Sh.MH Rusmanto,S.PdI,M.PdI Abdul Mutholib,M.Ag Drs. H. Amar Ma’ruf Tri Haryono H. Khoeron, S.Ag,M.PdI Drs. H. Fidren Yusuf Noor Drs. H. Amrul Khairi, M.Ag Narjito Abdul Rochim Drs.H.Sutrisno,M.Pd Retno Sugiyanto Sugiyono Muh.Tohyan Drs. H. Sami’an,M.Pd Drs.H.Suraji Sholad,M.pd H.Muhammad Umar Abdulah Samsudin,SH.I A.Yasin H P Joko Susilo, SP Drs.H.Suwarto Sugiyono,SE.S.Pd,M.Pd H.Nur Rochim H. Sunarto, S.Ag Drs.H.Sumarli Drs.H.Amir Husni,M.Pd Ismadi Fuad Al Fahmi,S.Ag Endang Barnas Kholik Sri Mulyono, S.Pd H.Tri Haryono,SH H. Suparman,S.Pd Drs.Joko Haryanto Rahmat,BA H.Sofyan,B.C.H.K H.Sumanto,M.Kes Wahyudin Halim Abu Nasrun Iswahyudin Ja’far, S.Sy Muh. Saidi Drs. H. Joko Sarjono, M.SI H. Agus Thontowi Mahdi,SE,MM Drs. Joko Triyanto,M.SI Syaiful Bachri,S.Ag Sunarto Mahfudz Hasyim Suparman Jumali,S.Pd Saiful Islam Drs. Encep Moh Ilham,M.Si Muhammad Nashir,S.Ag

LOKASI SALAT IED Lap.Mangkunegaran RS.PKU Muhammadiyah Ska Lap. Korem Ska Lap. Kotta Barat Ska Mushola Syamsiyah Danusuman Jl.Setia Budi Gilingan Ska Jl.Kahuripan SDN 4 Sumber Hal.Masjid Nurul Fallah pasar Legi Jl Sadewo Staimus Hal.Masjid Baiturohman Kratonan Hal. Masjid Al Fitroh Tapen Ska Baki Menuran SMP N 26 Surakarta Hal. SD Petoran Jl.Cilosari, Semanggi Hal. SD Muh 8 Jagalan Joyosuran Surakarta Kambangan Ska Sari Warna Pucangsawit Hal.SMP Muh 7 Ska TBS Surakarta Hal.Kelurahan Jebres Masjid Idola Pajang Masjid Sholihin Jl.Rinjani Mojosongo Lap. Sumber Jonasan Kampungsewu Stasiun Sangkrah Jebres Square Lap. Mojosongo Poltekes Mojosongo Hal.Masjid Arrohman Polsek Jebres Masjid Nurusyifa’ Kagokan Pajang Ska Jl.Dewi Sartika Danukusuman Ska Kelurahan Gandekas Sowijayan, Kampung Sewu PRM Kampung Sewu Stasiun Peti Kemas Masjid Al Hikmah Hal.Masjid Hidayatullah Kecamatan Jebres SDN Sanggrahan Jebres SDN Bulukantil SDN Pucangsawit Lap. Volly Sariwarna Kel.Pucangsawit PGRI Sorogenen Purwodiningratan Gor Bengawan RC Lap. Banyuanyar Lap. Prawit Majid Al Uswah Masjid Al Mubarokah Lap. Sriwaru Batari Masjid Nur Sholeh Sangkrah Balai Purwotomo, Jl Satrio Wibowo Petikemas Jebres UNISRI Jl Juanda Pucangsawit Hal.UNIBA Depan PGS Solo Rutan Klas I Ska Hal. Masjid Marhamah Sangkrah Sumber:PDM Surakarta


SOLO

www.joglosemar.co

3

SABTU, 24 JUNI 2017

Ayo Liburan di Solo Tiket Masuk Solo Zoo Diskon 50%

Joglosemar | Insan Dipo Ferdias

WISATA BUDAYA—Warga melintasi Keraton Kasunanan Surakarta, Jumat (23/6).Diprediksikan kunjungan wisatawan ke keraton saat libur panjang Lebaran meningkat.

Wisata Sejarah Keraton Buka saat Lebaran SOLO—Bagi pemudik yang berada di Solo dan ingin berlibur saat lebaran bisa mengunjungi Keraton Kasunanan Surakarta. Pasalnya saat Lebaran nanti wisata keraton akan tetap buka dan memberikan kesempatan bagi masyarakat khususnya pemudik yang ingin menikmati wisata sejarah peninggalan Kerajaan Mataram. “Wisata keraton tetap buka saat Lebaran nanti. Kan momen itu banyak masyarakat yang datang ke Solo untuk berwisata,� ujar Humas Keraton Kasuna-

nan Surakarta, KP Bambang Pradotonagoro, Jumat (23/6). Seperti tahun-tahun sebelumnya saat Lebaran banyak wisatawan yang datang ke Solo berkunjung ke keraton. “Sejak bulan lalu pengunjung sudah mengalami peningkatan mencapai 7.000. Libur Lebaran ini kemungkinan bisa lebih, apalagi ini liburan panjang dan berbarengan dengan libur sekolah,� ungkapnya. Saat berkunjung ke Keraton Kasunanan Surakarta, pengunjung bisa meli-

hat-lihat bangunan keraton yang bersejarah berusia ratusan tahun. Tidak hanya itu saja saat masuk ke dalam Museum Keraton, pengunjung bisa melihat koleksi peninggalan keraton, seperti pusaka, kereta kencana ataupun baju adat keraton. Bahkan pengunjung bisa melihat prosesi upacara adat Grebeg Syawal yang bisanya jatuh Lebaran kedua. “Biasanya mereka datang melihat benda-benda peninggalan leluhur dan berfoto. Saat Lebaran yang datang itu kebanyakan dari

luar kota dan wisatawan lokal saja,� sambungnya. Sementara itu untuk saat liburan Lebaran nanti Pemkot mengadakan Bakdan Ing Balekambang 25 Juni-2 Juli dan Bakdan Neng Solo dengan pertunjukan opera Ramayanan di Benteng Vastenburg 28-30 Juni mendatang. “Kita sudah menyiapkan hiburan saat libur Lebaran nanti,� pungkas Kepala Dinas Pariwisata, Basuki Anggoro Hexa. #Ari Welianto

SOLO—Libur Lebaran yang cukup panjang tak ada salahnya dihabiskan di Solo. Selama libur Lebaran banyak destinasi wisata di Kota Solo yang menyuguhkan sesuatu yang menarik. Salah satunya, Taman Satwa Taru Jurug (TSTJ) atau Solo Zoo yang memberikan diskon 50 persen untuk pengunjung yang memiliki satu dari tiga kartu yang disyaratkan pihak pengelola. Direktur Perusda TSTJ Wahyu Bimo Widodo Dasir, mengatakan pihaknya telah menjalin kerja sama dengan berbagai instansi. “Pemegang kartu KIA (Kartu Insentif Anak, red), perpustakaan daerah, BPJS baik ketenagakerjaan maupun kesehatan, kartu debit Mandiri, ATM, ataupun kartu kredit Mandiri bisa dapat diskon 50 persen pembelian tiket masuk ke Solo Zoo,� ujarnya Pekan Syawalan tahun ini Solo Zoo kembali bersolek. Jika tahun sebelumnya

puncak Syawalan hanya Kirab Joko Tingkir dan pembagian Kupat Sewu, tahun ini pihaknya melengkapi dengan pembagian apem. Pihaknya juga menyiapkan sejumlah spot selfie dengan hewan. Untuk parkir juga telah menetapkan tarif parkir resmi untuk sepeda motor Rp 3.000, mobil Rp 5.000, mini bus Rp 10.000 dan bus Rp 20.000. Sajian tak jauh beda disiapkan Taman Balekambang. Bertajuk Bakdan Ing Balekambang, berbagai kegiatan disiapkan seperti Bazar Multiproduk, Festival Kuliner, Dolanan Tempo Dulu, Wahana Permainan Anak, Music Performance (Tembang Kenangan, Campursari, Festival Band), Gelar Seni Budaya, Stand Up Comedy dan Sulap, Urban Art, Mancing Mania, serta Lomba Mewarnai. “Acara bertajuk Bakdan Ing Balekambang 2017 bertujuan untuk menyambut wisatawan pemudik saat libur Lebaran. Acara ini ru-

tin digelar dan kali ini yang ke delapan kalinya. Bakdan Ing Balekambang digelar selama delapan hari mulai Minggu (25/6) sampai Minggu (2/7),� ujarKepala UPT Kawasan Wisata Disparta Kota Surakarta, Sumeh, Jumat (23/6). Bagi pemudik yang suka belanja, tidak ada salahnya mampir ke pasar sandang terbesar di Jawa Tengah, Pasar Klewer. Kendati tutup selama dua hari Lebaran tetapi Anda dapat berbelanja Selasa (17/6). “Ini kesepakatan pedagang dan pemkot memberikan izin. Kalau pasar sebenarnya itu tidak ada tutupnya tetap buka, mungkin ini moment mereka untuk libur,� kata Lurah Pasar Klewer Stefanus Edi Murdiarso, Jumat (23/6). Pengurus Himpunan Pedagang Pasar Klewer (HPPK), Tafip Harjono mengatakan memang Lebaran nanti untuk Pasar Klewer tutup dan itu memang kemauan pedagang. #Arief Setiyanto | Triawati Prihatsari | Ari Welianto

Destinasi Wisata Solo TAMAN SATWA TARU JURUG (SOLO ZOO)

BAKDAN NENG SOLO

Pekan Syawalan, 25 Juni-2 Juli

Pertunjukan Opera Ramayana di Benteng Vastenburg, 28-30 Juni

Kirab Joko Tingkir dan Pesta Ketupat, 2 Juli TAMAN BALEKAMBANG

WISATA BELANJA

Bakdan Ing Balekambang, 25 Juni-2 Juli Pura Mangkunegaran

Pusat sandang: Pasar Klewer, Pusat Grosir Solo, Beteng Trade Center, Kampung Batik Laweyan, Kampung Batik Kauman, Museum Batik Danarhadi.

Museum Radya Pustaka

Pusat barang antik: Pasar Triwindu

Museum Keraton Surakarta

WISATA KULINER DAN OLEH-OLEH

Grebeg Syawal Kirab Gunungan Keraton Surakarta, 26 Juni

Gladag Langen Bogan (Galabo)

WISATA KELILING KOTA

Kawasan Lapangan Kottabarat

Kereta Api Jaladara: start Stasiun Purwosari, paket wisata Rp 190.000/tiket

Sepanjang Jalan Kenanga, Badran (Kottabarat ke barat)

Bus Werkudoro: start kantor Dishub Surakarta, sehari tiga kali perjalanan, harga tiket Rp 20.000/ orang atau Rp 800.000 satu armada

Pusat Oleh-oleh: Pasar Gede, kawasan Kalilarangan, kawasan Pasar Jongke.

WISATA SEJARAH

Kawasan Keprabon

Sumber: berbagai sumber | cka

SEGENAP MANAJEMEN & KARYAWAN HOTEL GRAND HAP

Mengucapkan

1438 H Mohon Maaf Lahir & Batin

! " ! # #


4

SRAGEN

DAERAH KARANGANYAR

BOYOLALI

www.joglosemar.co

SABTU, 24 JUNI 2017

Dokumen Tak Beres, Satu Bus Dikandangkan

Wereng Serang 1.612 Hektare Padi di 15 Kecamatan KARANGANYAR—Para petani di wilayah Karanganyar diimbau untuk waspada dan meningkatkan pengawasan terhadap bahaya serangan hama wereng. Pasalnya, hingga kini sudah ada 1.612 hektare lahan padi di 15 kecamatan yang terdeteksi serangan wereng. Kepala Dinas Pertanian dan Pangan Karanganyar Supramnaryo mengungkapkan, selama periode 16-31 Mei 2017, serangan wereng batang cokelat sudah terdeteksi melanda area persawahan seluas 1.612 hektare (ha). Serangan tersebar di 17 kecamatan di Karanganyar, kecuali Tawangmangu dan Jatiyoso. Serangan paling banyak terjadi di lima kecamatan, yakni Jaten seluas 247 ha, Karangpandan 233 ha, Kebakkramat 208 ha, Gondangrejo 182 ha, dan Matesih 125 ha. “Tapi sampai sejauh ini belum ada yang puso. Kalau puso itu ada kategori. Kalau serangan di atas setengah hektare baru bisa dikatakan puso. Kalau yang terjadi saat ini hanya spot pada satu petak,” ungkapnya, Jumat (23/6). Supramnaryo mengapresiasi upaya petani menanggulangi serangan hama wereng cokelat. Dia menilai petani sudah tanggap menghadapi serangan hama yang berkembang biak saat penghujan. “Swadaya petani. Kami senang karena petani cukup tanggap. Gerakan serentak memberantas hama itu sudah mulai rutin,” ujarnya. Selain wereng batang cokelat, ada hama blas yang menyerang sejumlah lahan pertanian. Dia menganalisis penyebab serangan hama wereng maupun blas dilihat dari faktor lingkungan dan pola tanam. “Pengaruh varietas padi, seperti mentik itu mengundang hama. Seharusnya menanam varietas unggul tahan wereng. Pertanian organik itu terbukti lebih tahan. Sistem tanam jajar legowo berpengaruh karena sinar matahari bisa masuk hingga akar padi,” jelas Supramnaryo. Dia optimistis petani dapat mengatasi serangan hama wereng maupun blas. Syaratnya, petani rajin dan rutin menengok sawah pada pagi hari. #Wardoyo

0877 3500 1497 Kirimkan Komentar Anda Terkait Berita di Halaman ini atau Informasi/Foto Penting di Sekitar Anda melalui Kanal WhatsApp – Telegram – SMS JOGLOSEMAR ini

EVAKUASI TAS— Tim Polsek Sragen Kota dan Reskrim Polres Sragen mendeteksi dan mengevakuasi tas ransel mencurigakan di parkiran RSUD Sragen, Jumat (23/6) petang.

Joglosemar | Wardoyo

Diduga Bom, Tas Ransel Gegerkan RSUD Sragen S R A G E N— P e n g u n j u n g RSUD dr Soehadi Prijonegoro Sragen digemparkan dengan keberadaan tas ransel warna hitam yang tergeletak di parkiran rumah sakit tersebut, Jumat (23/6) petang. Tas ransel yang sempat diduga berisi bahan peledak atau bom itu tergeletak di dekat sebuah mobil.

Keberadaan tas ransel misterius itu bahkan sempat membuat kepanikan petugas satpam dan parkir RSUD. Bahkan, tidak ada satu pun petugas yang berani menyentuhnya karena takut. Informasi yang dihimpun Joglosemar, temuan tas ransel mencurigakan itu diketahui

dari laporan satpam RSUD sekitar pukul 16.30 WIB. Laporan itu diterima Sentra Pelayanan Kepolisian (SPK) dan langsung ditindaklanjuti dengan menerjunkan tim yang dipimpin oleh Kapolsek Sragen Kota AKP Suseno. Sesampai di lokasi, tim langsung menetralisir lokasi

dan kemudian mengecek tas dengan metal detektor untuk memastikan ada tidaknya bahan peledak di dalamnya. Setelah dipastikan aman, tas ransel langsung diamankan oleh petugas. “Begitu mendapat laporan, langsung kami terjun ke lokasi dan tas sudah diaman-

kan. Ternyata isinya peralatan mandi dan pakaian. Mungkin milik pengunjung yang terjatuh,” kata Kapolsek. Saat ini tas tersebut sudah diamankan di Mapolsek Sragen Kota. Menurutnya, seusai evakuasi, situasi sudah berangsur normal kembali. #Wardoyo

Waspadai 4 Jalur Tengkorak KARANGANYAR—Polres Karanganyar meminta masyarakat dan pemudik untuk senantiasa berhati-hati jika melintasi empat jalur yang dinilai paling rawan kecelakaan. Tidak hanya imbauan, Polres juga akan menerapkan sanksi tegas kepada pengendara yang nekat melanggar rambu dan berpotensi membahayakan di jalur yang disebut jalur tengkorak tersebut. Berdasarkan analisa kerawanan pada mudik 2017, ada empat jalur yang ditetapkan sebagai jalur rawan kecelakaan. Kapolres Karanganyar AKBP Ade Safri Simanjuntak melalui Kabag Ops Kompol Soni Suhar-

na mengatakan, empat jalur itu antara lain ruas Solo-Purwodadi kilometer 6-10 di wilayah Gondangrejo. Tipikal jalur lurus dengan kondisi sempit di ruas yang merupakan jalur padat, membuat jalur ini dikenal sangat rawan. Menurutnya, 4 kilometer ruas jalan itu juga amat padat karena menjadi jalur kendaraan angkutan antarkota dalam provinsi maupun antarprovinsi, serta dari Solo menuju Purwodadi dan sebaliknya. Jalur tengkorak kedua adalah ruas Jalan Adi Sucipto, tepatnya dari Tugu Makhuto wilayah Solo sampai dengan Bolon, Coloma-

Padatnya lalu lintas terutama pada jam sibuk dan karyawan pulang kerja, juga menimbulkan kerawanan tersendiri. du. Kerawanan jalur ini dikarenakan pertemuan jalur dari empat arah dan tingginya mobilitas masyarakat yang menuju ke arah Solo dan sebaliknya. “Lantas jalur Solo-Sragen kilometer 7-11 di Kecamatan Jaten dan Kebakkramat. Jalur ini termasuk rawan karena menja-

di jalur padat angkutan barang maupun penumpang AKDP dan AKAP. Ada penyempitan jalur dari perempatan Kebakkramat sampai Grompol, jalur jalan Palur sampai Sroyo kurang penerangan,” paparnya, Jumat (23/6). Tidak hanya itu, 4 kilometer Jaten-Kebakkramat itu juga sangat rawan karena diprediksi menjadi titik lelah pengemudi dari luar kota. Padatnya lalu lintas terutama pada jam sibuk dan karyawan pulang kerja, juga menimbulkan kerawanan tersendiri apabila kurang berhatihati. Satu jalur terakhir adalah jalan menuju kawasan wisata

di Tawangmangu, Ngargoyoso, Jenawi, dan Matesih. Kondisi jalan yang sempit dengan tipikal sebagian jalur tanjakan dan turunan tajam, juga berpotensi menimbulkan kerawanan apabila tidak berhati-hati. Kapolres AKBP Ade Safri Simanjuntak menambahkan, untuk jalur-jalur rawan kecelakaan itu, pihaknya juga akan menerapkannya sebagai jalur tanpa ampun. Semua pelanggaran yang berpotensi membahayakan pengendara lain atau menyebabkan kecelakaan, tidak segan akan langsung ditindak dengan pemberian sanksi tilang. # Wardoyo

Boleh Dibawa Mudik

Pemkab Larang Mobdin Diganti Pelat Hitam

Joglosemar | Satria Utama

ATUR ARUS MUDIK—Beberapa anggota Pramuka Saka Bhayangkara Polres Boyolali turut aktif membantu mengatur arus mudik lebaran, Jumat (23/6)

Pramuka Saka Bhayangkara Ikut Amankan Arus Mudik BOYOLALI—Para anggota Pramuka Saka Bhayangkara Polres Boyolali kembali ikut ambil bagian dalam membantu melancarkan arus mudik lebaran 2017. Lebih dari 70 personel Saka Bhayangkara yang berasal dari SMA/SMK negeri maupun swasta di Kabupaten Boyolali, disebar di beberapa titik rawan kemacetan. Pantauan Joglosemar, mereka ikut mengatur kelancaran lalu lintas di Jalan Utama Semarang-Solo, tepatnya di depan Pasar Ampel, Simpang Empat Terminal Boyolali, Simpang Empat Tugu, serta sejumlah titik rawan kemacetan lainnya. Para pemuda pemudi dengan

mengenakan seragam pramuka lengkap itu tampak semangat membantu petugas kepolisian dalam mengatur arus lalu lintas. “Secara prinsip, tujuan kami untuk menolong dan membantu petugas kepolisian dalam menjamin kelancaran arus mudik. Secara pribadi saya sangat senang bisa bekerja bersama dengan personel TNI dan Pemkab untuk menjamin kelancaran arus mudik lebaran tahun ini,” kata Septian Dwi Kristianto, salah satu anggota Pramuka Saka Bhayangkara di Posko Mudik Lebaran area Terminal Boyolali, Jumat (23/6). Hal yang sama juga disam-

paikan oleh anggota Pramuka Saka Bhayangkara lainnya, Gagah Muhammad Choiri. Siswa SMAN 1 Teras ini menyampaikan, mengikuti kegiatan Pramuka tidak hanya sekadar untuk bermain-main. Baginya, pengalaman ikut mengatur lalu lintas bersama jajaran kepolisian adalah sesuatu yang membanggakan, apalagi ia bercitacita ingin menjadi polisi. “Kebetulan cita-cita saya ingin menjadi anggota polisi. Maka saya sangat senang dan bangga dapat ikut serta membantu mengamankan dan membantu mengatur lalu lintas pada arus mudik lebaran tahun ini,” terangnya. #Satria Utama

SRAGEN—Pemkab Sragen membolehkan mobil dinas (mobdin) pejabat untuk dibawa mudik. Namun, pejabat yang membawa dilarang mengganti pelat merah dengan pelat hitam seperti kebiasaan yang sering dilakukan banyak pejabat. Penegasan itu disampaikan oleh Sekda Sragen Tatag Prabawanto, Jumat (23/6). Ia mengatakan, Pemkab tidak melarang mobdin dibawa untuk mudik. Namun, segala risiko termasuk bila kendaraan yang dibawa itu mengalami kerusakan, biaya sepenuhnya menjadi tanggung jawab pemakainya. “Karena sudah mendapatkan kepercayaan membawa mobil dinas, sehingga risiko terhadap kondisi kalau ada kerusakan juga harus menjadi tanggung jawab mereka,” ungkapnya. Menurutnya, alasan memperbolehkan mobdin bisa dibawa untuk mudik adalah karena mobdin itu juga bagian dari fasilitas yang melekat pada jabatan. Selain itu, tidak adanya tempat parkir yang memadai di Pemkab adalah alasan yang membuat Pemkab tidak memaksakan untuk melarang pemakaian mobdin untuk mudik. Senada dengan Sragen, Pemkab Karanganyar juga memberi kelonggaran bagi PNS untuk menggunakan mobdin untuk mudik. Namun, Bupati Juliyatmono memberikan beberapa syarat kepada PNS yang ingin menggunakan mobin untuk mudik. Orang nomor satu di Pemkab Bumi Intanpari itu mengatakan, tidak masalah mobdin

ok

KARANGANYAR—Polres Karanganyar kembali membuktikan ketegasannya terhadap armada penumpang yang beroperasi pada arus mudik lebaran ini. Setelah empat bus dikandangkan karena melanggar trayek, satu bus kembali ditindak serupa karena tidak bisa menunjukkan dokumen yang sah. Bus yang dikandangkan paksa itu adalah bus Laju Prima jurusan Jakarta. Bus itu dikandangkan saat terjaring razia yang digelar oleh Satlantas Polres setempat dengan dipimpin oleh Kasat Lantas AKP Ahdi Rizaliansyah di Terminal Tegalgede, Karanganyar Kota, Kamis (22/6). Kapolres Karanganyar AKBP Ade Safri Simanjuntak melalui Kasat Lantas AKP Ahdi Rizaliansyah mengungkapkan, bus tersebut terpaksa dikandangkan karena kedapatan tidak laik jalan dan tidak dilengkapi dokumen yang sah. Sanksi diberikan lantaran sebelumnya bus itu sudah dua kali mendapat peringatan. “Karena sudah diperingatkan dua kali lewat PO-nya, ternyata tidak bisa menunjukkan dokumen lagi, terpaksa kita tindak dan kita kandangkan. Busnya sekarang ada di Mapolres,” ungkapnya, Jumat (23/6). Ahdi menguraikan, bus akan ditahan sampai ada persidangan dan pengelola bisa menunjukkan dokumen lengkap yang sah. Jika tidak, bus tidak akan dikeluarkan. Ditambahkannya, penahanan bus Laju Prima itu juga diharapkan memberi efek jera sekaligus warning bagi armada lain agar lebih tertib. Di sisi lain, selama arus mudik hingga H-2 lebaran kemarin, Ahdi menyampaikan, belum ada kejadian kecelakaan yang menonjol. Kalaupun ada, hanya kecelakaan ringan dengan kerugian materiil tak sampai Rp 1 juta. “Mudah-mudahan nggak ada. Makanya kami terus bekerja keras mengoptimalkan pantauan dan kesiagaan di jalurjalur arus mudik,” pungkasnya. # Wardoyo

D

Tatag Prabawanto digunakan untuk mudik. Akan tetapi, ada beberapa konsekuensi yang harus ditaati oleh PNS yang ingin menggunakannya. Beberapa di antara adalah biaya bahan bakar minyak (BBM), perawatan, dan kerusakan menjadi tanggung jawab pengguna. Selain itu, mobdin yang akan digunakan ke luar kota harus seizin atasan maupun pejabat penguasa aset. “Kalau ke wilayah Solo Raya tidak perlu izin. Kalau sudah jauh, harus memberi tahu kemanfaatan. Prinsip digunakan harus bertanggung jawab,” paparnya. Menurutnya, selama libur cuti lebaran dan mudik, pengelolaan mobdin memang tanggung jawab penuh dari kepala organisasi perangkat daerah (OPD) dan pembawanya. Begitu pun jika ada kerusakan, juga menjadi tanggung jawab mereka. Namun ia meyakini, kendati dibuka lebar-lebar, tidak banyak mobdin yang akan digunakan mudik. Pasalnya, hampir sebagian besar pejabat di Karanganyar berdomisili di wilayah setempat, sehingga kecil kemungkinan digunakan mudik sampai luar daerah. # Wardoyo


DAERAH

SUKOHARJO

www.joglosemar.co

WONOGIRI

5

KLATEN

SABTU, 24 JUNI 2017

Polres Sukoharjo Bagikan 347 Paket Zakat SUKOHARJO—Polres Sukoharjo membagikan ratusan paket zakat fitrah kepada kaum dhuafa dan yayasan yang ada di sekitar lingkungan Polres Sukoharjo, Jumat (23/6). Paket zakat fitrah di bagikan di masjid Al Amin Polres Sukoharjo. Kabag Sumda Kompol Basirun selaku ketua panitia zakat fitrah mengatakan, zakat yang dibagikan merupakan hasil pengumpulan dari zakat fitrah dan zakat mal yang dibayarkan oleh anggota Polres Sukoharjo. “Setiap anggota Polres Sukoharjo memberikan zakat berupa uang sebesar Rp 25.000 atau 2,5 kilogram beras, namun tidak semua anggota membayarkan zakatnya di sini,” kata Basirun. Dari keseluruhan zakat yang di berikan oleh setiap anggota, berhasil terkumpul uang sebesar Rp 15.165.000 dan beras sebanyak 50 kilogram. Dari jumlah tersebut, lalu diwujudkan dalam bentuk beras, dengan total keseluruhan ada 347 paket beras dengan masing-masing paketnya berisi lima kilogram beras. Ada sebanyak 251 dhuafa yang menerima paket zakat fitrah, mereka terdiri dari tukang becak, juru parkir, pemulung dan masyarakat yang ada di sekitar lingkungan Mapolres. Selain itu, 24 yayasan yang terdiri panti asuhan, pondok pesantren dan para penyandang cacat juga mendapatkan paket zakat. “Para penerima paket zakat ini diseleksi terlebih dulu melalui pembagian kupon. Ini dilakukan untuk menghindari membludaknya calon penerima paket yang berpotensi melahirkan kekacauan,” pungkas dia. #Aris Arianto JADWAL PERJALANAN KA Per 1 April 2017 KERETA API

JURUSAN

Prameks Prameks Prameks Prameks Prameks Prameks Prameks Prameks Prameks Prameks Prameks Prameks Prameks Prameks Prameks Prameks Prameks Prameks Prameks Prameks

Jogja-Solo Kutoarjo-Jogja-Solo Kutoarjo-Jogja-Solo Jogja-Solo Jogja-Solo Jogja-Solo Jogja-Solo Jogja-Solo Kutoarjo-Jogja-Solo Kutoarjo-Jogja-Solo Solo-Jogja-Kutoarjo Solo-Jogja Solo-Jogja Solo-Jogja Solo-Jogja-Kutoarjo Solo-Jogja Solo-Jogja Solo-Jogja-Kutoarjo Solo-Jogja Solo-Jogja

05.30 06.06 08.35 09.05 10.45 12.30 14.40 16.05 15.50 18.50 05.10 07.20 09.10 10.40 12.15 13.05 14.00 16.10 18.00 18.40

Kalijaga Kalijaga

Solo-Semarang Semarang-Solo

05.20 09.00

Batara Batara Batara Batara

Solo-Wonogiri Wonogiri-Solo Solo-Wonogiri Wonogiri-Solo

04.00 06.00 08.00 10.00

Sidomukti Sidomukti

Solo-Jogja Jogja-Solo

10.00 11.45

Joglokerto Joglokerto

Solo-Jogja-Purwokerto Purwokerto-Jogja-Solo

06.00 10.45

Argo Lawu

Solo-Jakarta

08.00

Argo Dwipangga

Solo-Jakarta

20.00

Lodaya Lodaya Lodaya Lodaya

Solo-Bandung Bandung-Solo Solo-Bandung Bandung-Solo

07.00 07.20 19.10 18.55

Senja Utama Solo Senja Utama Solo

Solo-Jakarta Jakarta-Solo

17.30 22.00

Malioboro Malioboro Malioboro Malioboro

Malang-Jogja Jogja-Malang Malang-Jogja Jogja-Malang

08.20 07.45 20.10 20.45

Kresna Kresna Kresna Kresna

Pagi Pagi Malam Malam

n

Eks Eks Eks Eks

Pagi Pagi Malam Malam

BERANGKAT

Joglosemar I Aris Arianto

HTM NAIK—Aktivitas para pehobi mancing di seputar genangan Waduk Gajah Mungkur, beberapa waktu lalu.

Lebaran, Harga Tiket Wisata Naik WONOGIRI-Harga tiket masuk (HTM) sejumlah objek wisata yang dikelola Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Wonogiri mengalami kenaikan selama Lebaran. Kenaikan dipicu oleh penambahan atraksi dan hiburan bagi pengunjung. Pemkab Wonogiri mulai menyiapkan objek wisata andalannya menghadapi libur Lebaran. Misalnya dengan menambah wahana permainan, menata lahan parkir, hingga penataan pedagang. Objek wisata tersebut antara lain Pantai Sembukan di Kecamatan Paranggupito, kawasan wisata Museum Karst Indonesia di Kecamatan Pracimantoro, Ada juga Gua Putri Kencono Pracimantoro, objek wisata Kahyangan di Tirtomoyo, air terjun Setren Slogohimo dan

objek wisata Sendang Asri Waduk Gajah Mungkur (WGM) Wonogiri. Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olah Raga (Disparpora) Kabupaten Wonogiri, Sentot Sujarwoko mengatakan, beberapa objek wisata menaikkan harga tiket masuk karena menyajikan sejumlah atraksi dan hiburan. Namun sebagian objek wisata lain menerapkan harga tiket masuk seperti hari biasa. Dia mencontohkan, tiket masuk di air terjun Setren hari biasa sebesar Rp 2.100 per orang. Sesangkan pada libur Lebaran mendatang menjadi Rp 4.100 per orang. “Harga tiketnya mengalami kenaikan karena karang taruna setempat menggelar atraksi musik untuk menghibur

Harga tiketnya mengalami kenaikan karena karang taruna setempat menggelar atraksi musik untuk menghibur pengunjung Sentot Sujarwoko Kepala Disparpora Kabupaten Wonogiri

pengunjung,” kata dia, Jumat (23/6). Bukan hanya di Setren, harga tiket masuk kawasan Museum Karst Indonesia yang pada hari biasa sebesar Rp 2.000 dan Minggu Rp 3.000, pada Lebaran mendatang menjadi Rp 5.100 per

Berangkat 06.50 10.20 13.25 15.15 18.00

Tiba 07.40 11.05 14.15 16.00 16.50

Waktu Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari

NAM AIR Rute SOC-CGK CGK-SOC-CGK CGK-SOC

Datang 10.00 18.40

Berangkat 07.00 11.00 -

Waktu EX-RON Setiap Hari RON

SRIWIJAYA AIR Rute CGK-SOC-CGK

Datang 16.20

Berangkat 16.50

Waktu Jumat, Minggu

LION AIR Rute SOC-CGK SOC-BPN CGK-SOC-CGK BPN-SOC-BTH CGK-SOC-CGK CGK-SOC-CGK BTH-SOC-SUB CGK-SOC-CGK SUB-SOC CGK-SOC

Datang 09.00 11.10 13.00 17.00 17.35 19.20 20.30 20.45

Berangkat 06.10 07.00 09.45 12.55 13.49 17.40 18.15 20.00 -

Waktu EX-RON EX-RON Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari RON RON

BATIK AIR Rute HLP-SOC-HLP

Datang 17.15

Berangkat 18.05

Waktu Setiap Hari

CITILINK Rute SOC-CGK

Datang 15.10

Berangkat 15.40

Waktu Setiap Hari

WINGS AIR Rute SUB-SOC-BDO BDO-SOC-SUB

Datang 07.00 10.10

Berangkat 07.25 10.35

Waktu Setiap Hari Setiap Hari

AIR ASIA Rute DPS-SOC-DPS

11.40

Datang 12.55

Waktu Rabu, Jumat, Minggu

Berangkat 08.50

Waktu Selasa, Kamis, Sabtu

Air Asia (INTERNATIONAL) Rute Datang DPS-SOC-DPS 08.25 Kode Bandara Udara CGK SOC SUB HLP BDO

: Soekarno-Hatta, Tangerang, Jawa Barat : Adi Soemarmo, Boyolali, Jawa Tengah : Juanda, Sidoarjo, Jawa Timur : Halim Perdanakusuma, Jakarta : Husein Sastranegara, Bandung

BPN BTH DPS

: S A Muh Sulaiman, Balikpapan, Kaltim : Hang Nadim, Batam : Ngurah Rai, Denpasar, Bali

Informasi & Reservasi 784488 780629 & 723777

7889352 781018 & 737500

0877 3500 1497 Kirimkan Komentar Anda Terkait Berita di Halaman ini atau Informasi/Foto Penting di Sekitar Anda melalui Kanal WhatsApp – Telegram – SMS JOGLOSEMAR ini

Info Iklan Untuk kemudahan pemasangan iklan di Harian JOGLOSEMAR, silahkah hubungi nomor berikut melalui sms/telepon.

082 138 226 229

Waduk Gajah Mungkur, Pardiyanto mengatakan, harga tiket masuk pada libur lebaran menjadi Rp 14.000 per orang. Biasanya, tiket masuk objek wisata tersebut sebesar Rp 5.100 untuk Senin-Jumat, Rp 6.600 untuk Sabtu dan Rp 7.600 untuk Minggu. Saat ini tengah dilakukan penambahan wahana permainan baru dan penataan pedagang, demi kenyamanan pengunjung. Silviana, salah seorang pehobi jalan-jalan mengaku tidak mempermasalahkan adanya kenaikan harga. Yang penting kenyamanan, keamanan, dan keselamatan pengunjung dinomorsatukan. “Naiknya juga jangan terlalu tinggi, yang wajar saja,” tandas dia. #Aris Arianto

Fasilitas Pospam Komplet Plus AC

Jadwal Penerbangan GARUDA Rute CGK-SOC-CGK CGK-SOC-CGK CGK-SOC-CGK CGK-SOC-CGK CGK-SOC-CGK

orang. Sementara itu, objek wisata Pantai Sembukan, Gua Putri Kencono dan objek wisata Kahyangan tidak mengubah harga tiket masuk, yakni tetap Rp 2.100 per orang. Dia menambahkan, masyarakat sekitar objek wisata Pantai Sembukan telah membangun area parkir baru, tepatnya di belakang ruko objek wisata tersebut. Tujuannya untuk menampung kendaraan wisatawan pada libur lebaran mendatang. “Kondisi jalan dari Paranggupito ke Pantai Sembukan sudah bagus. Hanya mendekati pintu masuk objek wisata, ada beberapa ruas yang rusak. Masyarakat sudah berupaya menambalnya,” ujar dia. Terpisah, Kepala Unit Pelaksana Teknis Objek Wisata

Joglosemar I Aris Arianto

FASILITAS KOMPLET—Kapolres Wonogiri, AKBP Muhammad Tora dan jajarannya mengunjungi Museum Karst Pracimantoro, Jumat (23/6) kemarin.

Pelaksanaan Operasi Ramadniya 2017 di Sukoharjo

Bhayangkari Berikan Suntikkan Semangat SUKOHARJO—Pengurus Bhayangkari Cabang Sukoharjo yang dipimpin Tina Monika Ruminio mendukung polisi dalam pelaksanaan Operasi Ramadniya Candi 2017. Wujud dukungan tersebut dilakukan dengan memberikan motivasi semangat saat mengunjungi tiga titik pos pengamanan (Pospam) di Sukoharjo, Kamis (22/6) malam. Ketiga titik Pospam yang dikunjungi yaitu Pospam 5 simpang lima Sukoharjo, Pospam 4 simpang empat Pandhawa Grogol dan Pospam 2 Kartasura. Di ketiga titik Pospam tersebut, pengurus Bhayangkari Cabang Sukoharjo turut memberikan bingkisan kepada petugas kepolisian yang bertugas. Tina Monika Ruminio, Ketua Bhayangkari Cabang Sukoharjo mengatakan, pemberian motivasi semangat

dan bingkisan yang berisikan buah-buahan serta makanan ringan dilakukan sebagai wujud perhatian Bhayangkari kepada kepolisian. Agar bisa lebih meningkatkan semangat dan tetap sehat bugar selama menjalankan tugas. “Ini merupakan perhatian kami agar para petugas kepolisian dapat lebih semangat dan tetap sehat bugar dalam menjalankan tugas melayani masyarakat selama perayaan Hari Raya Idul Fitri 2017,” kata Tina Monika Ruminio. Dia juga berharap kepada petugas kepolisian dapat melayani masyarakat dengan sepenuh hati dan meningkatkan kinerjanya. Terlebih di saat perayaan Hari Raya Idul Fitri mobilitas masyarakat sangat tinggi dan meningkat daripada hari-hari biasa. Sehingga masyarakat membutuhkan

pelayanan yang maksimal dari petugas kepolisian. Sementara, Kapolres Sukoharjo, AKBP Ruminio Ardano, saat mendampingi kunjungan Bhayangkari tersebut mengatakan bahwa kegiatan yang dilakukan Bhayangkari untuk memberikan motivasi semangat dan bingkisan kepada petugas kepolisian merupakan kegiatan yang positif. Melalui kegiatan itu, petugas kepolisian dapat termotivasi dan semangat untuk meningkatkan kinerjanya dalam melayani masyarakat. “Dukungan ini merupakan kegiatan yang positif. Adanya dukungan ini para anggota kepolisian dapat termotivasi semangatnya dalam melayani masyarakat saat melaksanakan pengamanan arus mudik dan balik selama perayaan Idul Fitri 2017,” tandas Ruminio. #Aris Arianto

SUKOHARJO—Pos Pengamanan (Pospam) Lebaran yang ada di wilayah Sukoharjo disebut sudah komplet. Sementara itu, puncak arus mudik diprediksi terjadi pada Sabtu (24/6). Menjelang perayaan hari raya Idul Fitri 2017, Musyawarah Pimpinan Daerah (Muspida) Kabupaten Sukoharjo melakukan peninjauan Pospam dan personel yang bertugas selama Operasi Ramadniya Candi di sejumlah lokasi. Dalam peninjauan tersebut, Muspida memeriksa fasilitasfasilitas yang ada di Pospam. Bupati Sukoharjo, Wardoyo Widjaja, saat melakukan pemeriksaan mengatakan, fasilitas sudah lengkap dan terpenuhi sejak awal, baik dari segi struktur maupun infrastruktur. Hal itu terbukti dari tidak adanya permintaan penambahan fasilitas. “Fasilitas sejak awal sudah terpenuhi dengan baik. Ruangan ber-AC, penanganan medis juga lengkap. Sampai sekarang juga tidak ada permintaan penambahan fasilitas,” kata Wardoyo, Jumat (23/6). Sementara, Kapolres Sukoharjo, AKBP Ruminio Ardano, saat mendampingi Bupati Wardono mengungkapkan arus lalu lintas di wilayah Sukoharjo sudah meningkat. Pengamanan lebaran 2017 turut melibatkan anggota TNI. “Arus lalu lintas sudah meningkat, baik dari luar kota maupun dalam kota. Pelaksanaan pengamanan Operasi Ramadniya Candi 2017 di Sukoharjo ini, kami turut melibatkan rekan-rekan anggota TNI dari Brigif 6, Batalyon 413, Kodim 0726 dan Kopassus,”

ujar Ruminio. Menurut Ruminio, prediksi puncak arus mudik di Sukoharjo diperkirakan terjadi pada Sabtu (24/6) malam. Kepadatan arus diprediksi terjadi di wilayah Kartasura yang menjadi titik pertemuan arus utara dan selatan. Oleh karena itu, pihaknya mendirikan tiga pospam di Kartasura. “Prediksi puncak arus mudik terjadi pada Sabtu malam. Kepadatan arus diperkirakan terjadi di wilayah Kartasura karena merupakan lokasi pertemuan dua arus dari arah utara Semarang dan arah selatan Yogyakarta. Untuk memperkuat pengamanan jalur, kami mempersiapakan tiga Pospam di Kartasura,” tandas dia. Sementara itu, jajaran Polres Wonogiri menyambangi tempat wisata yang diprediksi ramai pengunjung saat libur Lebaran nanti. Di antaranya Museum Karst Pracimantoro. Kapolres Wonogiri AKBP Mohammad Tora, didampingi Kabag Ops Kompol Jaka Wibawa, Kasatlantas AKP Sri Anggono, Paur Kes AKP Sitam, dan jajarannya mengunjunjungi Museum Karst, Jumat. Rombongan didampingi Camat Provokator, Warsito. Kapolres memerintahkan kesiapan personel di Pospam harus tetap terjaga jangan sampai lengah. Penggunaan senjata api inventaris dinas agar melekat tidak boleh lepas dari badan dan apabila istirahat agar senjata diserahkan kepada rekan yang stan by. “Pemegang Senpi harus bisa melindungi rekannya yang sedang melakukan tugas di lapangan,” perintah Kapolres. #Aris Arianto


AKADEMIA

6

www.joglosemar.co

SABTU, 24 JUNI 2017

PROTOTIPE KAPAL—Mahasiswa Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya (ITS) memperagakan prototipe kapal Nala V S di Surabaya, Jawa Timur, Jumat (16/6). Prototipe karya mahasiswa ITS tersebut bakal mengikuti kompetisi Internasional Roboboat (AUVSI 10th International Roboboat Competition (IRC)) 2017 pada 20-25 Juni 2017 di Amerika Serikat. Antara | Didik Suhartono

MAN Magelang Bebaskan Biaya Pendidikan Siswa Penabung MAGELANG—Madrasah Aliyan Negeri (MAN) Kota Magelang, Jawa Tengah, membebaskan biaya pendidikan Eka Duta Prasetya, calon siswa yang membayar uang seragam dengan recehan dari hasil tabungannya. Panitia Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) MAN Kota Magelang, Agung Dwi Laksono di Magelang, Jumat (23/6), mengatakan Madrasah menanggung seluruh biaya pendidikan bagi Eka, sedangkan uang receh yang sempat diserahkan kepada panitia PPDB dikembalikan. “Uang receh senilai Rp 1,5 juta sedianya akan dipakai untuk membeli empat pasang seragam sekolah, kemudian kami kembalikan dalam bentuk rekening tabungan,” katanya. Ia mengatakan uang yang dimasukkan dalam rekening sebesar Rp 1,5 juta, seluruhnya berupa uang pecahan Rp 1.000. Ia menuturkan tujuan dibuatkannya rekening untuk Eka agar uang yang ditabungnya bisa lebih aman. Bisa diambil sewaktu-waktu untuk keperluan lain yang lebih penting. “Kebijakan Madrasah untuk membebaskan biaya pendidikan bagi Eka, setelah kami melakukan survei di rumah kontrakannya,” katanya. Eka mengatakan sejak kelas VI SD dirinya rajin menabung dengan menyisihkan uang saku yang diberikan ayahnya. Ia menuturkan ayahnya yang bekerja sebagai tukang parkir, penghasilannya paspasan membuat dia hidup hemat, uang saku yang diberi oleh ayahnya selalu disisihkan untuk ditabung. Menurut dia dirinya setiap hari menabung sisa uang saku dengan harapan bisa membeli laptop untuk menunjang belajarnya. Kebiasaan itu berlangsung hingga lulus Madrasah Tsanawiyah (MTs) . “Setiap hari, saya diberi uang saku Rp 11.000- Rp15.000. Biasanya saya tabung sebanyak Rp 7.000,” katanya. Saat lulus MTs, katanya, tabungan sudah beberapa kaleng penuh. Bersamaan dengan itu, dia harus menggunakan uang tabungannya untuk dapat melanjutkan sekolah. “Waktu kelulusan kemarin, ayah saya bilang agar uang tabungan dipakai dulu untuk biaya melanjutkan sekolah dan membeli laptopnya bisa lain waktu kalau ada rezeki yang lain,” katanya. Meskipun belum bisa memenuhi keinginannya membeli laptop, dia mengaku tidak apa-apa, karena tidak ingin ayahnya terbebani. Ayah Eka, Agung Prasojo mengatakan dirinya mengajarkan pada anak tunggalnya tersebut untuk selalu hidup berhemat sejak kecil. “Kami ingin mengajarkan pada anak untuk hidup mandiri, mudah-mudahan hal ini bisa menjadi inspirasi bagi teman-temannya,” katanya. #Antara

Lomba GTK Berprestasi Tingkat Jawa Tengah

Pengumuman Seleksi PPDB SMP

Daftar Ulang Dijadwalkan 3 Juli SOLO—Jumat (23/6) dilaksanakan pengumuman Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) SMPN tahun ajaran 2017/2018. Sebanyak 27 SMPN di Kota Solo diserbu para pendaftar untuk melihat hasil pengumuman yang ditempel di papan sekolah meski pengumuman juga dilakukan secara online. Seperti yang terlihat di SMPN 4 Surakarta. Sejak pukul 09.00 WIB, banyak pendaftar yang juga didampingi orangtua masing-masing melihat papan pengumuman PPDB 2017 yang dipasang di halaman sekolah setempat. Dalam papan pengumuman pun terlihat ada pembagian yaitu pendaftar dalam kota serta luar kota untuk memudahkan pencarian. Wakil Kepala Bidang Humas SMPN 4 Surakarta, Redy Sarwanto saat ditemui di kantornya, Jumat (23/6) mengatakan untuk daya tampung di SMPN 4 sebanyak 288 siswa yang terbagi menjadi sembilan kelas dengan jumlah siswa per kelas 32 anak. Sehingga untuk PPDB online yang diumumkan pada Jumat (23/6), SMPN 4 Surakarta menerima 220 anak dari KK dalam kota

SMP swasta yang belum terpenuhi daya tampungnya tetap diizinkan untuk menerima PPDB secara offline dan 12 anak dari KK luar kota. Kemudian tercatat 56 siswa dari keluarga miskin (Gakin) yang sudah terfasilitasi masuk ke SMPN 4 tersebut lewat jalur offline. “Jadi untuk daya tampung sudah terpenuhi. Bagi yang diterima untuk melakukan daftar ulang pada 3 Juli mendatang dengan membawa persyaratan yang ditetapkan,” ujar Redy. Pihak sekolah berharap semua siswa yang diterima di SMPN 4 melakukan daftar ulang, sebab berdasarkan tahun-tahun sebelumnya ada satu atau dua yang tidak daftar ulang lantaran pindah ke pondok pesantren maupun orangtua pindah tugas sehingga harus ikut orangtuanya. Sedangkan untuk pendaftar yang tidak diterima di SMPN 4 atau diterima di SMP lain, Redy mengatakan, data dan berkas siswa tersebut akan diurus

oleh pihak sekolah tempat siswa itu diterima. Sedangkan bagi yang ingin melakukan pengambilan berkas pendaftaran juga akan dilayani pada tanggal 3 Juli mendatang. Sementara itu, Kepala SMPN 9 Surakarta, Mulyati menambahkan jika di sekolahnya untuk daya tampung juga terpenuhi. “Sembilan kelas dengan jumlah siswa per kelas 32 anak. Alhamdulillah PPDB lancar,” ujarnya Sekretaris Disdik Kota Surakarta, Unggul Sudarmo, menambahkan bahwa untuk daya tampung siswa SMPN di Solo terpenuhi. Unggul berharap agar para siswa tersebut melakukan daftar ulang di sekolah tempatnya diterima pada waktu yang dijadwalkan. Sedangkan bagi SMP swasta yang belum terpenuhi daya tampungkan tetap diizinkan untuk menerima PPDB secara offline meski sebelumnya mengikuti PPDB secara online. Kepala Disdik Kota Surakarta,Etty Retnowati menambahkan hingga Jumat (23/6) malam belum ada laporan terkait komplain dari orangtua pendaftar terkait pengumuman PPDB online. #Dwi Hastuti

Mahasiswa Indonesia Boyong 2 Medali Emas di Ajang Internasional JAKARTA—Mahasiswa Indonesia kembali meraih prestasi dengan menyumbangkan medali emas dan prestasinya bagi Ibu Pertiwi. Baru baru ini, mahasiswa asal Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) kembali memboyong dua medali emas di ajang internasional International Invention and Innovative Competition (InIIC) di Kuala Lumpur Malaysia. Sebuah kompetisi yang bergerak di bidang inovasi. Di ajang internasional kali ini, UNY mengirimkan dua tim. Tim satu terdiri dari Her-

nawan Prabowo, Deni Kurnianto Nugroho, Anjasmoro Adi Nugroho, Rifaldy Fajar, dan Thifli Habibi Nur. Sedangkan, untuk tim dua ada Singgih Bekti Worsito, Hernawan Prabowo, Linda Noviasari, Lailaturrahmi Ramadhani, dan Lina Ambarwati. Dua tim ini bersaing dengan 150 inventor lain dari berbagai negara seperti Taiwan, Thailand, Singapura, India, Korea, dan lainnya. “Di kompetisi ini pesaing kami dari kalangan dosen, aktivis, dan praktisi yang sudah

ahli di bidangnya. Bahkan, tim kami merupakan salah satu tim termuda,” kisah salah satu anggota tim, Singgih, seperti dilansir dari Okezone, Jumat (23/6). Sementara anggota tim lain Linda Noviasari mengaku kompetisi ini tidak mudah bagi tim. “Perjuangan dimulai dari pencarian event, proses pengiriman abstrak, penyusunan proposal, pembuatan alat, uji coba dan validasi ahli. Dan semuanya mengorbankan waktu, tenaga, dan biaya yang tidak sedikit,” ungkapnya. #Kiki DS

Solo Pertahankan Juara Umum SOLO—Setelah menyabet juara selama tujuh tahun berturut-turut, Kota Solo kembali berhasil meraih gelar Juara Umum dalam Lomba Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Berprestasi tingkat Provinsi Jawa Tengah tahun 2017 untuk jenjang Pendidikan Dasar dan Pendidikan Anak Usia Dini (Dikdas & PAUD). Dari hasil Lomba GTK di tingkat Provinsi Jawa Tengah tersebut, peraih Juara 1 akan menjadi perwakilan Provinsi Jawa Tengah untuk maju ke tingkat nasional. Kepala Bidang (Kabid) Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PTK) Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Surakarta, Sulardi mengatakan, lomba GTK ini digelar pada pertengahan bulan Juni lalu. Dalam kesempatan kali ini, Solo mengirimkan perwakilannya sebanyak delapan

orang untuk masing-masing kategori lomba yang ada. “Namun dari delapan orang ini tak semua lolos sampai tahap akhir, setelah diseleksi portofolio, hanya lima yang lolos untuk mengikuti tahap kedua,” ujar Sulardi, Jumat (23/6). Dari seleksi tahap kedua, lahirlah para juara dari Solo. Di antaranya juara 1 untuk kategori Guru SMP Berprestasi atas nama Herni Budiati dari SMP Negeri (SMPN) 22, serta empat Juara 2, yaitu Juara 2 Guru TK Berprestasi atas nama Oktaviana Sri Rejeki dari TK Marsudirini, Kepala TK Berprestasi atas nama Iin Meyylani yang merupakan Kepala TK Al Azhar Syifa Budi, Kepala SMP Berprestasi atas nama Nugroho yang merupakan Kepala SMPN 8, dan Pengawas SMP atas nama Supraptono. #Dwi Hastuti

Ribuan Wali dan Siswa Resah

Website Eror, Pengumunan PPDB Sragen Ditunda SRAGEN—Ribuan wali murid dan calon siswa baru yang mendaftar di Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) SMP di Sragen dilanda keresahan. Keresahan dipicu website PPDB yang mengalami eror sehingga pengumuman yang seharusnya diumumkan Jumat (23/6) terpaksa ditunda. “Jelas kami resah. Katanya pengumuman jam 15.00 WIB, nyatanya website malah eror dan pengumuman ditunda. Harusnya sudah tahu diterima atau enggak, ini disuruh nunggu lagi,” ujar Indarjo, salah satu wali murid asal Karangmalang yang mendaftarkan anaknya ke SMP, Jumat (23/6). Tidak hanya di kota, keresahan juga melanda hampir semua wali murid dan siswa di SMPN pedesaan. Di Tangen, ratusan orangtua dan calon siswa SMPN 1 Tangen juga gelisah karena hingga pukul 17.00 WIB, pengumuman yang dinantinanti tak kunjung muncul. Keresahan mereka kian menjadi setelah mengetahui ada pemberitahuan di website resmi PPDB Kabupaten Sragen bahwa website sedang dalam perbaikan.

Dalam laman website juga memberitahukan pengumuman seleksi PPDB online akan diumumkan Sabtu (24/6) pukul 10.00 WIB. “Namanya PPDB kan sangat penting, menyangkut nasib anak Pak. Kalau mau pengumuman saja malah eror dan ditunda, kan kita jadi was-was. Jangan-jangan ada apa-apanya. Siapa yang bisa menjamin nanti seleksi berjalan transparan kalau websitenya eror terus begini, “ urai Sukimin, wali murid asal Masaran. Tidak hanya mereka, penundaan pengumuman juga membuat guru maupun sekolah cemas. Salah satu guru di SMPN 1 Tangen, Triyono mengaku juga resah karena takut dituding mengada-ada. Padahal semua proses dan pengumuman ditangani langsung oleh panitia kabupaten di dinas. Seperti dijadwalkan, pengumuman PPDB online SMP harusnya memang diumumkan Jumat (23/6) siang pukul 15.00 WIB. Sementara hingga berita ini ditulis, pihak panitia PPDB Kabupaten maupun Dinas Pendidikan belum bisa dikonfirmasi perihal problem website dan penundaan pengumuman itu. #Wardoyo

Stikes PKU Muhammadiyah Berbagi Bersama Warga Sekitar Kampus SOLO—Stikes PKU Muhammadiyah Surakarta membagikan ratusan paket bina lingkungan kepada masyarakat di sekitar kampus. Pembagian paket bina lingkungan berupa sembilan bahan pokok (Sembako) dilakukan di gedung kam-

pus setempat, Senin (19/6) hingga Jumat (23/6). Paket bina lingkungan tersebut diberikan secara simbolis oleh Wakil Ketua III Stikes PKU Muhammadiyah Surakarta, Sri Mintarsih kepada warga. Ada sekitar 250 paket bina lingkungan yang

dibagikan kepada warga masyarakat. Adapun isi paket tersebut terdiri beras, minyak goreng, gula, dan lain-lain. Menurut Wakil Ketua II Bidang Sumber Daya Manusia (SDM) dan Keuangan Stikes PKU Muhammadiyah Surakarta, Munaaya fitria,

pembagian paket bina lingkungan merupakan agenda rutin setiap tahun. Pembagian tersebut dilaksanakan pada bulan suci Ramadan atau menjelang Lebaran. “Pembagian ini sudah menjadi agenda rutin di Stikes PKU Muhammadi-

yah dan sudah menjadi komitmen kami untuk dapat memberi manfaat kepada warga di lingkungan kampus Stikes PKU Muhammadiyah Surakarta,” katanya. Dia menambahkan, tujuan dari pembagian paket bina lingkungan juga untuk

meningkatkan hubungan silaturahmi antara warga masyarakat dengan Stikes PKU Muhammadiyah Surakarta. Terpisah, Ketua Stikes PKU Muhammadiyah Surakarta, Weni Hastuti, menambahkan, bahwa kegiatan

tersebut merupakan bentuk pengabdian kepada masyarakat dengan harapan ke depannya akan terjalin sebuah kerjasama yang semakin erat dengan warga setempat. “Ke depan akan lebih kami tingkatkan lagi,” ucap dia. #Dwi Hastuti


RAGAM

www.joglosemar.co

7

SABTU, 24 JUNI 2017

Hotel Aston Tawarkan Promo Menarik Lebaran SOLO—Menyambut Lebaran, Aston Solo Hotel menawarkan promo menarik dengan harga spesial untuk paket menginap. Mengusung program bertajuk Lebaran Pulang Kampung Room Package” harga yang ditawarkan mulai Rp 998.000,- nett/malam sudah termasuk untuk kamar superior, sarapan pagi 2 orang, dan juga sajian Idul Fitri Brunch di siang hari bersama keluarga di Cashmere Restaurant atau Gratis Minibar atau Gratis Antar atau jemput bandara dan stasiun Solo untuk periode menginap 25 Juni – 26 Juni 2017. Adapun Idul Fitri Brunch dimulai pukul 11.00WIB – 15.00 WIB, di mana para tamu dapat menikmati beragam sajian masakan Indonesia khas Lebaran di Aston Solo Hotel. Hidangan ini dapat dinikmati sepuasnya dengan harga Rp. 70.000 nett/orang, sedangkan bagi anak – anak di bawah umur 12 tahun hanya membanyar Rp. 35.000nett/orang. “Para tamu dapat menikmati hidangan lezat yang dibuat khusus di momen Lebaran ini oleh Chef Felix Ridwan dengan pemandangan Kota Solo,”terang Public Relations Officer Aston Solo Hotel Virginia Anggistania dalam rilis ke Joglosemar, Jumat (24/6). Selain itu, melengkapi bulan Syawal yang penuh berkah untuk bersilaturahmi dengan keluarga, Aston Solo Hotel juga telah menyiapkan paket Halal Bihalal yang dimulai 26 Juni -15 Juli 2017 untuk pemesanan minimal 25 pax, makan siang atau makan malam mulai dari Rp. 89.000 nett/pax. “Promo ini diharapkan dapat mendongkrak okupansi hotel. Di samping tentunya hadir sebagai kejutan manis bagi masyarakat yang ingin merasakan pengalaman menginap di Aston Solo Hotel dengan harga dan bonus spesial,” pungkasnya. #Kiki DS

Hotel Sunan Bagikan Mukena dan Sarung ke 10 Masjid SOLO—Datangnya Ramadan 1438 H disambut dengan beragam kegiatan di The Sunan Hotel Solo. Selain menyelenggarakan acara taraweh keliling bersama, The Sunan Hotel Solo juga mengadakan kegiatan membagikan Mukena dan Sarung. Pembagian sarung dan mukena dilakukan pada Rabu (21/6) di beberapa masjid sekitar hotel. Terdapat 10 masjid yang mendapatkan pembagian Mukena dan Sarung yaitu Masjid Nurul Jamil, Masjid Mujahidin, Masjid Arrohmah, Masjid Jannatul Firdaus, Masjid Tegal Sari, Masjid Baitul Surur, Masjid Baiturohman, Masjid Al jajar ( Faroka ), Langgar Merdeka dan Masjid Kota Barat. General Manager The Sunan Hotel Solo Retno Wulandari menyampaikan kegiatan ini dimaksudkan untuk menciptakan, menumbuhkan dan memupuk tali ukhuwah guna merealisasikan rasa kepedulian sosial. Selama ini masjid selalu menjadi jujugan para musafir dari berbagai daerah yang mampir untuk salat atau sekadar beristirahat maupun mandi. “Karena itu kami memberikan sekadar mukena dan sarung jika diperlukan para jamaah untuk salat di masjid ini. Mudah-mudahan bermanfaat, guna menambah persediaan yang sudah ada dan semoga mukena dan sarung ini dapat menjadi sarana agar jemaah dapat beribadah dengan lebih khusyuk,”pungkasnya dalam rilis ke Joglosemar, Jumat (23/6). #Kiki DS

Jagadiri Bagikan Asuransi Gratis JAKARTA—Menyambut musim mudik Lebaran tahun ini, Asuransi JAGADIRI berpartisipasi untuk mengampanyekan mudik aman dan nyaman yang menjadi komitmen dari pemerintah. Melalui program Berbagi Tanpa Beban, JAGADIRI mendukung penyelenggaraan mudik aman dan nyaman dengan cara memberikan perlindungan asuransi kecelakaan gratis kepada ratusan pemudik yang menggunakan moda transportasi kereta api di stasiun Gambir, Jakarta Pusat. Pemudik bisa mendapatkan asuransi gratis dari JAGADIRI hanya dengan membeli paket hampers berisi lunch box atau tumbler lengkap dengan minuman dan snack seharga Rp 25.000. Selain memberikan asuransi gratis pada Sab-

Kami sangat mendukung penyelenggaraan mudik yang aman dan nyaman inie Reginald, J Hamdani CEO PT Central Asia Financial

tu (17/6) dan Minggu (18/6) di Stasiun Gambir, JAGADIRI juga membagikan ratusan paket takjil gratis bagi para pemudik yang menjalankan ibadah puasa serta doorprizes menarik berupa e-voucher Tokopedia hasil kerja sama dengan Tada Network. “Kami sangat mendukung penyelenggaraan mu-

dik yang aman dan nyaman ini, dengan mengajak masyarakat untuk lebih mempersiapkan proteksi diri sebelum melakukan perjalanan jauh. Melalui paket hampers yang kami sediakan dengan harga di bawah normal, pemudik tidak perlu mengeluarkan biaya ekstra untuk memenuhi kebutuhan selama di perjalanan. Dan yang paling penting kenyamanan bagi para pemudik karena mendapatkan perlindungan bagi jiwanya. Melalui program pemberian asuransi gratis JAGADIRI bagi para penumpang kereta api ini sejalan dengan upaya JAGADIRI untuk terus menyediakan perlindungan yang sesuai kebutuhan masyarakat,” ujar Reginald, J Hamdani, CEO PT Central

Asia Financial dalam rilis ke Joglosemar, Jumat (23/6). Perlindungan yang diberikan oleh JAGADIRI melalui produk Jaga Aman Bersama yakni santunan meninggal dunia sebesar Rp 15.000.000 per orang apabila mengalami kecelakaan selama periode satu bulan terhitung sejak 17 atau 18 Juni 2017. “Semoga dengan pemberian asuransi ini para pemudik semakin merasa aman dan nyaman saat menempuh perjalanan pulang pergi ke kampung halaman serta meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya proteksi diri,” tambah Riccardo Frederik, Manager of Strategic Marketing PT Central Asia Financial. Peran JAGADIRI adalah melengkapi asuransi perja-

lanan yang sebelumnya telah dimiliki oleh setiap pemudik yang telah membeli tiket kereta api. Sehingga jika terjadi kecelakaan para pemudik bisa double claim dengan asuransi JAGADIRI. Sidah Royani, salah satu pemudik yang mendapatkan asuransi gratis dari JAGADIRI menambahkan adanya asuransi dari JAGADIRI memberikan kenyamanan bagi dirinya dan keluarganya dalam perjalanan mudik kali ini. “Apalagi hanya dengan membeli paket hampers yang harganya di bawah normal kami bisa mendapatkan perlindungan asuransi gratis selama satu bulan. Perjalanan mudik kami terasa makin nyaman dan menyenangkan.” pungkasnya. #Kiki DS

Food Factory dan Kampoeng Lebaran di Solo Paragon SOLO—Dengan konsep yang unik dan modern, Solo Paragon Lifestyle Mall menghadirkan Food Factory yang berlokasi di lantai 2 atau rooftop. Puluhan makanan lokal yang bervariasi dan otentik dapat menjadi rujukan keluarga maupun pengunjung. Dalam Opening Celebration yang dilaksanakan pada Jumat (23/6) ini juga bersamaan dengan dibukanya event Kampoeng Lebaran yang berlangsung pada 23 Juni hingga 9 Juli 2017. Chief Marcomm Solo Paragon Lifestyle Mall, Veronica Lahji mengatakan terdapat sekitar 60 stan makanan lokal dan modern yang tersedia. Food Factory ini menjadi food court terbesar dan unik di Jawa Tengah. “Dengan luas sekitar 2.000 meter setidaknya memiliki varian pilihan makanan yang menggugah selera, serta ketersediaan seat yang banyak, ada ruang kaca yang representatif digunakan untuk acara komunitas atau agar suasana lebih intim,” ujarnya kepada Joglosemar saat ditemui di acara Opening Celebration Food Factory x Kampoeng Ramadhan 2017, Jumat (23/6). Dalam acara tersebut turut digelar Festival Rebana. Walaupun Food Factory belum sempurna namun para pengunjung sudah banyak yang memadati dan sekaligus berbuka pu-

Joglosemar | Kurniawan Arie Wibowo

GRAND OPENING FOOD FACTORY—Direktur Operasional Solo Paragon Mall, Budianto Wiharto (kanan) menyerahkan potongan tumpeng pada Ketua Asita Surakarta, Daryono saat digelar Grand Opening Food Factory di Solo Paragon Mall, Surakarta, Jumat (23/6). Untuk memperkuat sisi kuliner, Solo Paragon Mall membuka Food Factory yang diisi oleh tenan-tenan kuliner. asa di Kampoeng Lebaran. Veronica mengatakan ke depan masih akan ada finishing-finishing Food Factory agar sesuai dengan konsep sebenarnya. Nantinya pengunjung akan bisa menikmati suasana makan di ruangan indoor maupun outdoor. Selain itu tidak melulu soal makanan, Food

Factory juga akan dilengkapi dengan adanya distro, barber shop, flower shop, serta gimmick panjat tebing dan lainnya. “Sehingga masyarakat akan memiliki kesan tersendiri akan Food Factory ini. Selain itu Food Factory langsung terakses dengan parkiran mobil keuntungannya,” jelasnya.

Food Factory ini diharapkan akan menjadi ruang baru untuk event-event tahunan Solo Paragon Lifestyle Mall seperti Kampoeng Lebaran juga Kampoeng Santa yang sudah rutin digelar. Diakui dia, kuliner menjadi salah satu sektor yang mampu menarik pengunjung, termasuk ka-

langan anak muda yang suka nongkrong. ”Meski berkonsep Food Factory, namun di dalamnya akan ada beberapa spot berbeda. Sehingga pengalaman berbeda yang menyenangkan inilah yang akan membuat nyaman pengunjung,” tutupnya. #Garudea Prabawati

RAKYAT BICARA SABTU, 24 JUNI 2017

DPR Mencari Musuh Baru?

“S

elamat pada para koruptor” karena para sahabat di parlemen tengah gencar berjuang, terus berusaha untuk membunuh KPK... Meskipun dalih nya untuk memperkuat KPK, melindungi KPK... Tetapi rakyat sudah terlalu hafal, dengan segala bentuk “kata manis”.. tdk bisa di bohongi, sebab rakyat masih tetep ingat pd slogan “katakan Ɵdak pada korupsi”,, yang nyatanya mereka sendiri pada masuk bui... Kabar terbaru, gub Bengkulu juga kena “ciduk” KPK,...konon, kabarnya se waktu kampanye cal gub, menganjurkan pemberantasan korupsi, setelah jadi gubernur, malah dia sendiri yang korop... Piye to iki?... Kini, DPR mengancam KPK, klo gak di kasi Miryam H, KPK Ɵdak akan di beri anggaran, yang seolah anggaran negara itu punya nenek moyangnya... Seandainya, DPR benar membekukan anggaran untk KPK, pasƟ, pasƟ, DPR di posisi kan sebagai musuh rakyat.... +6287835724152

Selamat Hari Raya Idul Fitri 1438 H

Nyanyian Pilu Duryudana

“Asri slo. Selamat hari raya idul fitri 1438 H maaf lahir bathin. Apa JS mengadakan halal bihalal buat crew JS & masyarakat umum? pake undangannya via sms?” +6283865721917

“Nyanyian Duryudana di tempat persembunyian demikian memilukan haƟ, merinƟh dan menyayat haƟ bagi yang mendengarnya. ia begitu takut dan ngeri jika sampai di adili. ia pun mengutus

Saatnya BICARA

JERNIH - BERNILAI Alamat: Jln. Setia Budi No. 89 Surakarta 57134 Tel. (0271) 717141; Faksimili Redaksi: (0271) 741696; E-mail: harianjoglosemar@gmail.com Selama menjalankan tugas jurnalistik, wartawan Joglosemar dibekali dengan kartu identitas atau surat tugas, dan dilarang meminta atau menerima pemberian dalam bentuk apapun.

sahabatnya menemui yudisƟra untuk mengajak REKONSILIASI. apa? rekonsiliasi? setelah kao mengacak ngacak asƟna, menebar kebencian, memprovokasi rakyat untk makar kpd sang raja dan kao kalah lalu kabur terbirit birit minta rekonsiliasi? kampret betul kao duryudana!! dasar pemimpin dungu. wayang yg minta rekonsiliasi adalah wayang yang sederajad. raja dgn raja. sedang kao? kao adalah pecundang yg tnggal menghitung hari pasƟ muncul. kao tdak level jk menuntut rekonsiliasi pada yudisƟra. jika mengingat dosa dosamu yang memporak porandakan tatanan kerukunan dan menghina para guru di asƟna. lalu Ɵndakan mu kpada DRUPADI menelanjangi dan berusaha membuka auratnya (alat vital) dmikian terkutuk dn membuat kesatriya tercengang Ɵdak percaya pada otak duryudana yg mesum. kao biadab! demikian celotehan massa wayang yg dendam pada sang duryudana si raja singa. Kita

tdk tahu kpn duryudana menampakkan diri muncul dari tmpat sembunyi? Yang jelas dia akan ditangkap diadili dan akan mempertanggung jawabkan perbuatannya. anda tahu Duryudana siapa? GIDEON AHOKER +6285712646978

Zakat Fitrah Door to Door Pembagian zakat fitrah dr para wajib zakat/lewat amil tapi dengan sistem pengumpulan massal cenderung Ɵmbulkan jatuh kurban karena banyaknya massa yang berjubel walau sudah jadi tradisi, tentu akan lebih baik & efisein bila mereka (wajib zakat / paniƟa) mendatangi para penerima zakat fitrah dor to dor dengan waktu klurang lebih 1 bulan dr awal Ramadhan sampai jelang hari raya. Mengapa jatuh kurban kok jadi tradisi? Yok saatnya qita berubah dari ahli maksiat menjadi ahli ibadah kalau bukan qita siapa lagi! +6281327682991

Fokus dan Fokus untuk Bekerja Pencabutan banding oleh si Ahok dan JPU patut kita syukuri. Sebab bisa kita bayangkan bagaimana para ‘Pekokers’ akan melakukan orasi, bakar ban, bakar lilin serta membuat sampah dengan karangan bunga mereka, seƟap kali sidang banding digelar. Energi bangsa terbuang siasia hanya untuk seorang narapidana. Tuhan Ɵdak ingin semua itu terjadi. Kita diberi kesempatan untuk fokus bekerja dan bekerja. Belum lagi dana yang harus dikeluarkan oleh si Ahok sekeluarga untuk membayar para pengacaranya. Sementara dia sudah Ɵdak lagi bekerja. Uang dari mana? Kalaupun dia punya uang tabungan, mending uang tabungan yang ada itu digunakan untuk membantu saudara-saudara kita di daerah yang terkena musibah banjir, tanah longsor dan gempa bumi. GIDEON HRMAWAN. (Original). +6281918796448

Suarakan Pandangan, Aspirasi, Saran Di Harian

0877 3500 1497 0877 3500 1497

Jalan Rusak Olahraga

Peristiwa

Baksos

Lomba

0877 3500 1497

Kerja Bakti

568795D1

dan lain-lain

Email: harianjoglosemar@gmail.com

Saatnya rakyat bicara dengan bahasa dan pikiran rakyat. Soal apa saja, bebas. Silakan bicara apa saja, tetapi jangan memfitnah, menyerang pribadi, dan menyinggung masalah SARA. Caranya: kirim pendapat Anda via SMS ke 087735001497. Nomor telepon akan ditampilkan utuh sebagai pengganti identitas dan pertanggungjawaban Anda kepada publik, karena Anda bicara di ruang publik. Terima kasih.

Pemimpin Umum: Nugroho Arief Harmawan; Wakil Pemimpin Umum: S. Haryadi; General Manager : Anas Syahirul A; Pemimpin Redaksi : Suhamdani; Koordinator Liputan: Widi Purwanto; Redaktur: Amrih Rahayu, Cisilia Perwita Setyorini, Kiki Dian Sunarwati, Sika Nurindah, Novik Lukman Hakim, Yuhan Perdana

Staf Redaksi: Ari Welianto, Arief Setiyanto, Aris Arianto, Dwi Hastuti, Dynda Wahyu Wardhani, Garudea Prabawati, Satria Utama, Triawati Prihatsari Purwanto, Wardoyo; Fotografer: Insan Dipo Ferdias, Kurniawan Arie Wibowo; Koordinator Layout: Agung Setyawan; Tim Layout: Aditya NP, Andi Kristo Wibowo,Putra A.Fiandika, M. Yusni Huda; Litbang: Marwantoro Subagyo; Iklan Solo: Zhason Adi Kusuma HP: 085867002182; Iklan Jakarta: Lusi Sianturi HP: 087781949352; Joglosemar Biro Jakarta: Jl Ampera Raya Kav. Polri Blok D No. 19, Rt 03/RW 03, Ragunan Pasar Minggu, Jakarta Selatan; Bank: a.n PT Joglosemar Prima Media. Bank BNI Cabang Surakarta No. Rek. 0133921656; Mandiri No. Rek. 1380010095920; BCA No. Rek. 0155377777; Harga Langganan: Rp. 45.000; Tarif Iklan Baris: Rp. 5.000/baris; Iklan Kolom: Rp. 10.000/mmkl; Iklan Display BW: Rp. 35.000/mmkl; Iklan Display FC: Rp. 45.000/mmkl; Iklan Display FC Halaman 1 Lipatan Atas: Rp. 55.000/mmkl, Lipatan Bawah: Rp. 45.000/mmkl


Life Style

8

www.joglosemar.co

SABTU, 24 JUNI 2017

Foto-foto: Aceshowbiz

Spider-Man Homecoming

Kegalauan Superhero Remaja SMA S

pider-Man Homecoming bakal menghampiri penikmat film pada awal Juli mendatang. Melihat dalam laman Imdb, Spiderman akan tayang di Indonesia pada 5 Juli mendatang. Pada tanggal segitu, musim liburan masih terasa. Jadi siap-siap saja untuk menikmatinya. Terlebih ini menjadi film solo pertama Spiderman setelah pihak Sony sebagai pemilik hak cipta Spiderman bergabung dengan Marvel. Sebelum film solonya, Spiderman sudah terlihat pada tahun 2016 lalu saat Captain America: Civil War. Dalam film itu, Spiderman ikut menjadi bagian dari heroes semesta Marvel. Dengan bergabungnya ke semestar Marvel, maka bisa dipastikan akan banyak hal baru dalam film Spiderman kali ini. Yang pasti, film ini akan menyuguhkan sosok manusia laba-laba saat masih berusia 15 tahun atau baru satu tahun menjadi siswa SMA. Lima film sebelumnya memperlihatkan Peter Parker yang sudah menjadi siswa SMA setidaknya lebih dari setahun.

TENTANG SPIDER-MAN HOMECOMING Judul Genre Sutradara Penulis Naskah Produser Produksi

Pemain

Bagi anda yang sudah menyaksikan, sekilas cerminan tersebut terlihat saat Spider-Man muncul dalam Captain America: Civil War beberapa waktu lalu. Dia kikuk, nerd, sekaligus mudah dilanda kecemasan. Tom Holland menyebutnya, melihat seorang anak yang terkejut tiba-tiba menjadi superhero. Kita sudah melihat serangkaian tipe superhero dalam Avengers. Ada seorang manusia setengah

dewa yang merujuk pada Thor. Ada pula sang miliuner Tony Stark di balik kostum Iron Man. Yang tak ketinggalan, ada tentara paling kuat andalan Amerika yakni Captain America. “Di awal film penonton akan diajak mengenal siapa Peter Parker. Remaja 15 tahun dan tiba-tiba memiliki kekuatan yang begitu besar di tubuhnya,” ujar Tom Holland beberapa waktu lalu. Spiderman kali ini tak akan mengulas jauh tentang

asal-usul dari Spiderman. Justru lompatan penting dari Spiderman ada dalam film Captain America. Di situ terlihat Tony Stark alias Iron Man adalah mentor dari Peter Parker. Dan hubungan mentor dan murid itu pun juga akan terjalin di Spider-Man Homecoming. Spiderman kali ini akan berkutat bagaimana seorang Peter Parker muda yang mencoba untuk menyeimbangkan kehidupannya sebagai siswa SMA di

sebuah sekolah di Quenns, New York dengan kehidupannya sebagai seorang superhero yang memberantas kejahatan. Dalam usahanya untuk menyeimbangkan kehidupannya, ia harus berhadapan dengan musuh bernama The Vulture. The Vulture akan benar-benar mengacaukan kehidupan SpiderMan sebagai anak SMA. Vulture adalah supervillain kedua yang dilawan Spider-Man setelah The

Chameleon. Vulture merupakan mantan insinyur elektronik yang menciptakan alat yang membuatnya bisa terbang. Layaknya remaja pada umumnya yang acap kali bertindak ceroboh ataupun konyol, Peter Parker juga tak terlepas dengan sikap. Kekonyolannya akan terlihat saat sosok Spiderman ini terbongkar oleh temannya sendiri. Anak remaja lekat dengan sikap gegabahnya mengingat pemikirannya yang belum dewasa. Itu pun juga terjadi di film ini. Karena memang masih muda,

: Spider-Man : Homecoming : Action, Adventure, Fantasy : John Watts : John Francis Daley, Jonathan M. Goldstein : Kevin Feige , Amy Pascal : Columbia Pictures, Marvel Enterprises, Marvel Entertainment : Tom Holland, Marisa Tomel, Zendaya, Robert Downey Jr, Michael Keaton, Tony Revolori, Laura Harrier, Michael Barbieri, Kenneth Choi

Spider-Man memutuskan melawan Vulture sendirian. Ternyata aksi gegabahnya ini malah mengancam ratusan jiwa. Untung saja ada Iron Man yang datang untuk membantu, sehingga tragedi mengenaskan bisa dihindari. Seperti dalam film superhero lainnya, pasti akan dipenuhi pertarungan dengan sinematografi yang cukup bagus. Pun dengan film ini. Dan perlu dinanti juga mengenai kostum baru dari manusia laba-laba beserta senjatanya. Tunggu saja pada 5 Juli mendatang. #Cisilia Perwita S

Bocoran Godzilla:King of the Monsters

B Aceshowbiz

Transformers: The Last Knight

Jalan Cerita Kurang Oke, Visualnya Lebih Keren

D

langkah dengan Kong: Skull Island di tahun 2017. Dan yang terbaru, Godzilla: King of the Monsters yang akan dirilis pada tahun 2019. Video post-credit pada film Kong: Skull Island telah menjanjikan bahwa trio monster baru akan bergabung dengan MonsterVerse. Dengan sinopsis resmi yang telah dirilis oleh Warner Bros, sekarang kita tahu bahwa Mothra, Rodan dan King’ Ghidorah adalah ketiga trio monster tersebut dan sekarang kita juga tahu

yang mana dari ketiganya yang akan menjadi musuh terbesar Godzilla. Sinopsis tersebut menyebutkan bahwa musuh bebuyutan Godzilla, raja berkepala tiga, King Ghidorah yang selama ini dianggap mitos, bangkit. Hal tersebut menyebabkan persaingan antara Godzilla, King Ghidorah, Mothra dan Rodan untuk mendapatkan supremasi dan membiarkan eksistensi umat manusia bergantung pada keseimbangan. #Detik

Joe Taslim

Detik

Hannah Al Rasyid

Menggali Kelembutan Diri Main Film Horor Itu Seru

J

manusia ada sisi lembutnya, untuk project ini saya berarti harus menggali lebih banyak sisi lembut saya,” ujarnya saat berada di acara gala premiere film Surat Kecil untuk Tuhan di CGV Grand Indonesia, Jakarta Pusat, pekan kemarin. Pemain film Fast and Furious 6 tersebut menceritakan, dirinya harus bisa menggali sisi sensitif yang dimiliki supaya maksimal berakting di depan kamera.Begitupun sebaliknya ketika bermain dalam film laga, Joe harus menggali sisi maskulinnya. “Jadi gimana menggali sisi sensitif saya, misalnya sebagai pecinta, penyayang, yang tulus, yang baik, itu sisi yang saya angkat pada waktu observasi dan pendalaman karakter. Pada saat saya main film keras lagi atau film berat lagi, ya switch lagi aja,” tuturnya. #Tribunnews

H

annah Al Rasyid (31) mengaku sangat terkesan dengan kesempatannya bermain dalam film Jailangkung. Menurutnya bermain dalam sebuah film bergenre horor selalu memberikan keseruan tersendiri dibanding jenis film lainnya. “Main film horor itu seru. Seru kayak kalau olahraga kan ada extreme works, nah ini extreme film gitu,” ujarnya saat berada di acara press screening film Jailangkung di Plaza Senayan XXI, Jakarta Pusat, beberapa waktu lalu. Pemain film Skakmat itu menuturkan bermain dalam film horor membutuhkan stamina yang lebih dibandingkan jenis film lainnya. Pasalnya ada banyak adegan yang tidak mungkin dilakukan ketika bermain di film selain horor. “(Bermain film horor) hal yang lo lakuin benerbener ekstrim dan harus jaga stamina banget. Lo bisa dapet kesempatan bermain darah, lumpur dan buat gue sih seru ya,” ungkap wanita berdarah Perancis itu.

Alhasil dengan tegas Hannah pun memastikan tidak akan pernah menolak apabila suatu saat nanti kembali mendapatkan tawaran bermain film horor. “Senang banget gue main film horor. Kalau ada tawaran lagi, mau banget kalau emang ceritanya bagus,” ucapnya. #Tribunnews

gi

oe Taslim (35) selama ini lebih dikenal sebagai aktor laga. Namun, hal itu tidak membuatnya melulu berakting sebagai jagoan.Kali ini, mantan atlet judo tersebut main dalam film Surat Kecil untuk Tuhan yang bergenre drama. Joe menuturkan, konsekuensi tersebut membuatnya harus mengeksplorasi kemampuan aktingnya. Caranya tentu dengan menggali sisi lembut yang dimilikinya selama ini, agar bisa berakting dengan lebih maksimal. “Ya sebenarnya kan setiap

la Kapan

lagi

pu menangkap film adegan demi adegan hebat tersebut sedetail-detailnya. Lewat berbagai sumber yang ditelusuri, kamera ini hanya berjumlah sekitar 26 buah di seluruh dunia. Kisaran biaya penyewaan kamera IMAX sekitar 12.000 dolar Amerika hingga 16.000 dolar per minggu. “Syuting menggunakan kamera ini jauh lebih sulit dan tentu mahal. Namun hasilnya akan membayar semua kerja keras tim produksi,” ujar Bay. Apapun bagusnya secara visual yang pasti film ini mendapatkan penghasilan yang kurang memuaskan dalam pembukaan. Film kelima itu hanya meraup 15 juta dolar pada hari pembukaannya., menjadi yang terendah untuk setiap film franchise. Seperti yang dilansir dari Hollywood Reporter, Transformers: Dark of the Moon (2011) meraup 37,7 juta dolar Amerika. Sementara itu, Transformers: Revenge of the Fallen (2009) meraih 62 juta dolar Amerika. Transformers: The Last Knight dibuka di 42 wilayah luar negerinya akhir pekan ini, seperti China, Inggris, Rusia, Australia, Jerman, Italia, Korea Utara, dan Hong Kong. #Detik

Kapan

i balik review buruk yang diterima Transformers: The Last Knight, ada proses tak sepele dalam hal produksinya. Dalam membuat film, plot bukan menjadi perhatian utama bagi sutradara Michael Bay. Namun penampilan filmnya secara visual menjadi hal yang tak bisa dipandang sebelah mata. Untuk produksi Transformers: The Last Knight, maka Bay menggunakan kamera IMAX 3D yang belum pernah digunakan di produksi film manapun bahkan film-film superhero keluaran Marvel.Kamera ini diyakini Bay memfasilitasi imajinasinya terhadap bagaimana ia membangun cerita Transformers. Lewat sebuah pernyataan, Bay mengungkapkan kamera ini membantunya menembus batas dalam hal teknis tentang pengambilan adegan.”Aku ingin mampu menampilkan aksi 3D secara nyata, dan kamera ini membantuku untuk membuatnya secara nyata bukan hanya tampil seolah-olah itu nyata,” ujar Bay. Apalah artinya pertarungan antar robot tanpa ledakan dahsyat juga aksi fenomenal. IMAX 3D menjanjikan visual yang mam-

ila Universal Pictures tengah menggaungkan Dark Universe, Warner Bros memiliki MonsterVerse. Yakni sebuah cinematic universe yang berpusat pada serangkaian film monster seperti Godzilla dan King Kong. MonsterVerse didistribusikan oleh Warner Bros dan di produksi oleh Legendary Entertainment. Dengan film Godzilla yang dirilis pada tahun 2014 sebagai franchise pertama, MonsterVerse terus me-


KESEHATAN

www.joglosemar.co

9

SABTU, 24 JUNI 2017

RS PKU Muhammadiyah Buka Bersama dengan Tukang Becak SOLO—Rumah Sakit (RS) PKU Muhammadiyah Surakarta dan Majelis Pembina Kesehatan Umum dan Pelayanan Sosial (MPKU-PS) Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Surakarta menyelenggarakan acara silaturahmi dan buka puasa bersama tukang becak, pedagang kaki lima (PKL), tenaga bangunan, outsourching, dan tukang parkir di Aula Baitul Hikmah RS PKU Muhammadiyah Surakarta. Humas RS PKU Muhammadiyah Surakarta Betty Andriani mengatakan, acara yang digelar Rabu (21/6) tersebut mengundang sebanyak 270 orang. Mereka yang diundang adalah para pekerja yang menjalankan aktivitasnya di sekitar RS PKU. “Selain diisi buka puasa bersama dan pembagian bingkisan lebaran, acara juga diisi pengajian dengan pembicara Bapak Ahmad Dimyati,� ujar Betty dalam rilisnya, Jumat (23/6). Acara yang dihadiri oleh sejumlah pengurus MPKU-PS PDM Kota Surakarta dan Direksi RS PKU Muhammadiyah Surakarta ini, rutin diselenggarakan setiap bulan Ramadan. Acara ini juga sebagai wujud syukur dan kepedulian terhadap sesama yang telah berjalan selama 23 tahun terakhir. Untuk tahun ini, RS PKU Muhammadiyah Surakarta juga menyelenggarakan buka puasa bersama dengan seluruh karyawan dan masyarakat sekitar. # Dwi Hastuti

Tips Redam Emosi Saat Mudik karena Kelelahan

P

erjalanan mudik yang memakan waktu lama bisa membuat tubuh lelah. Tak jarang segelintir peristiwa seakan menguji “iman� kita untuk bersabar agar terus merasa nyaman sampai ke tempat tujuan. Akan tetapi, kalau sudah dipersiapkan dari jauh-jauh hari, mood Anda akan bisa terjaga seharian. Mau tahu apa saja yang harus dipersiapkan? Tips untuk jaga amarah adalah dengan mengatur pola pikir kita. “Orang dewasa harus tahu cara merespons, dan coba berpikir ‘ya udah ini bagian yang harus dinikmati’,� ujar Ratih Zulhaqqi, lulusan Magister Profesi Klinis Anak Universitas Indonesia (UI) belum lama ini. Apapun bisa jadi sumber meluapnya emosi, seperti jeda menunggu yang lama, atau sederet kejadian lainnya. Macet panjang di jalur mudik juga termasuk di antaranya. Kuncinya, dikatakan Ratih, adalah menghindari ekspektasi berlebih. Tidak ada mudik yang bisa berjalan dengan sempurna sesuai rencana. “Santai aja,� ujarnya. Pendiri RaQQi Consulting ini juga menyarankan semua orang yang ikut dalam arus balik untuk memperbesar windows of tolerance ketika harus berinteraksi dengan orang. Seperti misalnya, Anda tersikut-sikut saat masuk ke dalam kereta. Bersabarlah, karena memang suasana yang ramai bisa saja membuat ruang gerak masing-masing orang terbatas. Selanjutnya, pastikan saat pulang, Anda sedang dalam kondisi yang prima. “Emosi juga bisa muncul karena lelah,� kata Ratih. Oleh karenanya, lakukan istirahat secara berkala. Idealnya setiap delapan jam sekali karena lebih dari itu tubuh akan merasa terbebani. # Detik

zopinicom

Gangguan B Tulang Intai Pecandu Gadget

Bersepeda ke Kantor Bisa Kurangi Stres

K

eseharian manusia modern tidak pernah bisa lepas dari teknologi. Hatihati jika sudah mulai merasa kecanduan gadget, sebab penelitian membuktikan bahwa dampaknya sangat buruk bagi kesehatan. Terbaru, penelitian mengaitkan kecanduan gadget dengan carpal tunnel syndrome. Gangguan pada tulang dan otot pergelangan tangan ini biasanya ditandai dengan rasa kebas dan kesemutan di sekitar pergelangan maupun jari-jari tangan. Penelitian yang melibatkan 500 siswa ini mengungkap bahwa 54 persen pengguna intensif perangkat digital mengalami sindrom ini. Pengguna intensif didefinisikan memakai perangkat semacam handphone pintar hingga lebih dari tiga jam dalam sehari. “Penelitian awal kami mengidentifikasi dari 500 siswa, 54 persen pengguna intensif dan 12 persen pengguna non intensif melaporkan gejala muskoskeletal terkait penggunaan perang-

kat elektronik,� kata dr Peter White dari Hong Kong’s Polytechnic University yang melakukan penelitian itu seperti dikutip dari news. com.au kemarin. Secara random, dr White lalu memilih 48 siswa untuk investigasi lebih lanjut. Hasilnya, penggunaan perangkat elektronik secara berlebihan terbukti berhubungan dengan berbagai keluhan otot dan persendian di sekitar tangan. “Edukasi dan pemantauan anak muda dalam menggunakan perangkat elektronik sangat penting, khususnya anak dan remaja karena mereka kurang bisa mengatur dirinya sendiri,� ujarnya. Kesemutan juga sering kali muncul setelah duduk bersila selama beberapa waktu. Kebiasaan baru seperti scrolling Instagram atau Twitter dalam waktu lama, ternyata juga bisa memicu kondisi ini. Menurut Lisa Ashe, ahli penyakit dalam dari Virginia, kesemutan atau dalam istilah medisnya disebut paresthesia, terjadi karena ada tekanan di atas titik saraf se-

cara terus-menerus. Tekanan ini kemudian memicu munculnya sensasi seperti terbakar atau gatal di kulit. Namun biasanya ini hanya untuk sementara waktu saja. Ketika tekanannya diangkat atau dihilangkan, maka sensasi kesemutan tadi juga akan hilang begitu saja. Namun Todd Lanman, ahli bedah saraf tulang belakang dari Beverly Hills menambahkan, sensasi gatal ini bisa saja tidak hilang. Bagaimana bisa? “Ini dipicu gerakan repetitif yang tidak bisa Anda hentikan, seperti SMS-an. Saraf median di pergelangan tangan kita lama-lama tertekan karena kita mengetik menggunakan ibu jari terus-menerus,� terang Lanman seperti dilaporkan Women’s Health. Selain itu, pada orang yang menghabiskan waktunya untuk bermain handphone, sensasi ini bisa saja muncul di ibu jari, jari telunjuk, atau jari tengah. Bila sensasi gatal di ketiganya tidak hilang, kondisi kesemutannya menjadi lebih buruk. # Detik

! " ## " $ ! % &

' ! " ## " $ ! % (

anyaknya tuntutan dan tekanan pekerjaan sering membuat karyawan jadi stres. Jika Anda juga mengalaminya, cobalah untuk bersepeda saat pulang dan pergi ke kantor. Studi yang dilakukan oleh peneliti Concordia University baru-baru ini menemukan bahwa karyawan yang naik sepeda dari dan ke kantor, lebih mampu mengatasi tekanan dan mengurangi tingkat stres. Efek dari bersepeda ke kantor juga membantu meningkatkan kinerja karyawan di kantor, sehingga memungkinkan mereka menjadi lebih produktif sepanjang hari. Dalam studi ini, peneliti melakukan pengamatan terhadap 123 responden. Mereka dibagi menjadi tiga kelompok, yakni ke kantor naik sepeda, mobil, atau transportasi umum. Tim juga mengamati kondisi psikis karyawan selama 45 menit awal di kantor.

Fase awal ini digunakan untuk menetapkan seberapa produktif seorang karyawan selama berada di kantor. Penulis utama studi ini, dr Stephane Brutus menemukan bahwa dibandingkan dengan mobil atau transportasi umum, karyawan yang naik sepeda ke kantor memiliki tingkat stres yang lebih rendah. “Namun meskipun memiliki efek positif pada stres, kami tidak menemukan adanya hubungan kuat antara bersepeda dan suasana hati yang lebih baik di pagi hari,� imbuh Brutus seperti dikutip dari Daily Mail kemarin. Selain membantu mengurangi stres, bersepeda ke kantor juga memberikan beragam manfaat lain untuk karyawan, seperti membuat tubuh lebih bugar dan mencegah stres akibat terjebak macet. Jadi, mau coba bike to work? # Detik

amazonawscom

! " ## " $ ! %

(

(

(

(

(


10

OLAHRAGA

www.joglosemar.co

SABTU, 24 JUNI 2017

Meksiko vs Rusia

KRUSIAL UNTUK TUAN RUMAH

HERNANDEZ

Alanis

Talavera

Araujo

Kudryashov

Aquino

Hernandez Salcedo

Shiskin

dos Santos Golovin Peralta Damm Smolov Febian

Samedov Glushakov

Vasin

Sabtu (24/6), pukul 22.00 WIB

vs

Meksiko Manajer: Juan Carlos Osorio

Bursa Asian Handicap: 0: 1/4

Sid om i

KAZAN— — Rusia memiliki iki pertandingan kruusial agar bisa melaju u ke semifinal Piala Konfederasi 2017. Bukan musuh yang mudah ditaklukkan dalam laga hidup mati Rusia, yakni El Tri alias Meksiko. Mereka akan bertemu di Kazan Arena, Sabtu (24/6) pukul 22.00 WIB Meksiko secara meyakinkan berada di peringkat pertama grup A Piala Konfederasi setelah mengalahkan New Zealand 2-1 dalam pertandingan Kamis (22/6) kemarin. Dengan poin empat (satu kemenangan dan satu imbang), Meksiko memiliki nilai sama dengan Portugal. Tetapi El Tri unggul untuk urusan produktivitas gol. Hal berbeda dialami oleh favorit juara Piala Konfederasi, Rusia. Mendapat nilai tiga poin (satu kekalahan dan satu kemenangan), Rusia berada di peringkat ketiga. Dengan hasil itu, Sbornaya (julukan Rusia, red) sadar benar bahwa mereka perlu kemenangan bila ingin lolos ke babak selanjutnya. Beda dengan kondisi Meksiko yang tampil apik di Piala Konfederasi 2017. Di pertandingan pertama mereka mampu bangkit dari ketertinggalan dan memaksakan hasil imbang 2-2 melawan Portugal. Sementara di pertandingan kedua, mereka meraih kemenangan 2-1 atas Selandia Baru, juga setelah sempat tertinggal gol lebih dahulu. Mereka sudah menapakkan satu kaki di semifinal. Hasil imbang cukup membawa mereka ke semifinal. Sebagai tuan rumah, Rusia tentu saja tak ingin mengecewakan pendukungnya. Support dari pemain ke-12 bisa menjadi tambahan mental untuk tim Beruang Merah.

Akinfeev

Zhirkov

Reyes

3-3-2-2

Kombarov Dzhikiya

(3-4-2-1)

Rusia Manajer: Stanislav Cherchesov

Pemain muda Rusia, CSKA Moskva , AleksanP e mengaku sudah membaca tipe perdrr Golovin G mainan m ain dari Meksiko. Menurutnya tipe permainmemadukan gaya Latino dan Eropa. aan n Meksiko M “Jadi, selain rajin memainkan bola dari kaki ke mereka kkaki, juga kuat di udara,” kata Golovin. Dalam dua pertandingan, permainan tuan rumah memang mendapatkan cukup banyak kritikan jelang Piala Dunia tahun depan. Terutama saat melawan Portugal, di mana mereka gagal membuat satu tembakan tepat sasaran, meskipun performa pertahanan mereka mendapatkan pujian karena mampu menghindarkan dari kekalahan yang lebih besar. Walau Rusia memiliki dukungan ekstra, Meksiko juga tak gentar. Terlebih mereka juga sudah dua kali terbukti memiliki kekuatan mental dalam Piala Konfederasi. Dalam dua laga di Piala Konfederasi, mereka dua kali bangkit dari ketertinggalan. “Dukungan penonton bisa menjadi pemain ke-12. Kami mesti mengantisipasi hal tersebut dengan kekuatan mental,” jelas pelatih Meksiko, Juan Carlos Osorio. #Cisilia Perwita S

JL. CERME TIMUR II NO. 02 BIBIS WETAN RT 03 / 19 GILINGAN – SOLO TELP/FAX. (0271) 637 165 | HP. 081 225 841 75

Mengucapkan

Salah Harus Buktikan Tak Salah Kembali ke Inggris LIVERPOOL—Mohamed Salah kembali ke Premier League setelah periode singkatnya di Chelsea. Kini dengan Liverpool, dia bakal dituntut membuktikan kemampuan yang sesungguhnya. Salah telah resmi menjadi pemain Liverpool usai dibeli dari AS Roma senilai 42 juta euro. Nilai itu bisa membengkak delapan juta euro terkait klausul-klausul menyangkut performa Salah. Kembalinya Salah di Premier League cukup diwarnai dengan tanda tanya. Sebab sebelumnya bersama Chelsea, dia gagal menunjukkan potensi dan tak memberikan kontribusi besar. Salah cuma bikin dua gol dan empat assist sejak gabung di Januari 2014 hingga Februari 2015. Setelah itu pemain internasional Mesir ini dipinjamkan ke Fiorentina.Nah, bersama Fio-

mirror

rentina, Salah mulai hidup kembali. Selama setengah musim itu dia tampil 26 kali dan bikin sembilan gol plus empat assist. Penampilannya membuat AS Roma tertarik, sehingga Salah membatalkan kontrak peminjaman di Fiorentina yang sedianya berjalan 18 bulan. Dari Fiorentina, Salah pun lantas dipinjam oleh Roma. Bersama Giallorossi pria 25 tahun ini melejit. Di musim pertamanya, Salah bikin 14 gol dan 8 assist dari 34 laga Serie A. Catatan itu meningkat di musim keduanya, seiring membaiknya kerja sama dengan Edin Dzeko di lini depan. Salah menorehkan 15 gol dan 13 assist dari 31 pertandingan liga. Secara keseluruhan, dia bikin 34 gol dan 24 assist dari 83 penampilan bareng ‘Serigala Ibukota’. 19 gol dan 15 assist di antaranya di cetak

di musim keduanya, yakni 2016/2017 lalu. Lalu apa yang bisa diharapkan dari Salah kini? Yang jelas Salah kini lebih matang sebagai pemain. Dia pribadi mengaku tumbuh pesat, khususnya bersama Roma. Di Italia, Salah niscaya belajar banyak tentang taktik dan bagaimana dia harus bekerja keras membantu pertahanan, demi menjaga bentuk formasi tim. “Segalanya sudah lebih baik. Bahkan kepribadian saya berbeda. Dulu bersama Chelsea saya masih bocah, saya saat itu 20 atau 21 tahun. Sekarang saya empat tahun lebih tua, segalanya sudah berbeda. Saya punya banyak pengalaman dari tiga klub: saya pernah di Chelsea, lalu Fiorentina, dan Roma,” kata Salah di situs resmi Liverpool. #Detik

1438 H Mohon Maaf Lahir & Batin


SAMBUNGAN

www.joglosemar.co

11

SABTU, 24 JUNI 2017

Mobil Diminta.................................................................................................................................................................................................... sambungan dari Hal 1 Pasalnya, hingga H-2 Jumat (23/6), lonjakan kendaraan pemudik yang melintasi tol Soker belum terlalu signifikan seperti yang diperkirakan. Dirut PT SNJ, David Wijayatno mengungkapkan hingga pukul 17.00 WIB kemarin, jumlah total pemudik yang masuk Tol Soker dari dua pintu masuk tercatat sebanyak 4.357 kendaraan. Rinciannya 1.950 masuk melalui pintu Ngasem dan 2.407 kendaraan masuk melalui pintu Klodran. Dibanding sehari sebelumnya yang mencatat 3.439 kendaraan, volume kendaraan pemudik kemarin memang meningkat. Namun David mengaku belum bisa memastikan apakah puncak arus mudik terjadi pada Jumat kemarin atau masih hari ini. Karenanya, pihaknya tetap mewaspadai kemungkinan adanya peningkatan arus pemudik pada hari ini. “Belum tahu juga apakah

hari ini puncaknya atau masih besok. Karena informasinya arus pemudik di Cipali juga masih padat. Bisa jadi mungkin baru besok sampai sini,� paparnya kepada Joglosemar kemarin. Untuk mengantisipasi risiko seiring lonjakan jumlah pemudik yang melalui tol Soker, pengendara roda empat diwajibkan menyalakan lampu utama. Hal itu penting sebagai antisipasi kemungkinan terjadinya kecelakaan lalu lintas. Sebab ada 20 spot perlintasan yang sering digunakan masyarakat untuk menyeberang. “Kami juga sudah koordinasi dengan pemerintah untuk siagakan Linmas di tiap perlintasan,� ujar Kapolres Karanganyar, AKBP Ade Safri Simanjuntak. Kapolres mengatakan, tahun lalu dua pintu tol dijaga oleh 18 personel. Dan untuk sekarang ditambah Sembilan personel, dengan dua personel bersenjata dan rompi anti peluru. Dua

personel dengan maksud sebagai pengamanan berlapis, tiga unit mobil sniper yang mengkaver tiga wilayah di Karangannyar. “Kami sudah petakan, karena prediksi intelijen, teror akan menyasar petugas dan Mako. Polri siap beri jaminan keamanan,� ujarnya. Kapolres menambahkan, peningkatan kendaraan yang masuk tol perlu diimbangi tingginya kewaspadaan pengendara dan kesiagaan personel. Pihaknya meminta para pengendara menyalakan lampu utama, hal itu dimaksud untuk memberi respons cepat kepada sesama pengendara maupun masyarakat. “Kami juga imbau agar pemudik mengatur kecepatan 40 kilometer per jam,� ujarnya. Antisipasi Fisik Jalan Dirut PT SNJ, David Wijyanto menguraikan, terkait dengan antisipasi kemungkinan lonjakan pemudik hari ini, secara spesifik tidak ada persiapan lebih ter-

hadap fisik jalan. Pihaknya memastikan hingga kemarin belum ada kejadian menonjol atau insiden di jalur tol Soker selama arus mudik. Situasi di pintu keluar Exit Tol Soker di Pungkruk, Sidoharjo, Sragen juga relatif lancar. Meski terjadi kenaikan volume kendaraan, namun tak berpengaruh terhadap kelancaran di pintu keluar. Sementara itu, Kabid Lalu Lintas Dinas Perhubungan Sragen, Sukirno mengatakan, untuk jumlah kendaraan pemudik yang keluar via Exit Pungkruk, relatif lebih sedikit dibanding yang lanjut melalui pintu keluar Ngawi. Menurutnya, volume kendaraan yang melalui Tol Soker kemungkinan lebih sedikit dibanding yang melintasi jalur utama. Kepadatan justru terjadi di jalur reguler Karanggede-Sragen via Gemolong karena banyaknya limpahan pemudik yang melintasi Tol Bawen-

Salatiga dan keluar via pintu tol Tingkir. “Kalau dilihat yang padat justru jalur utama via Gemolong. Karena jalannya juga sudah bagus dan limpahan pemudik dari Tol Bawen-Salatiga muaranya di Tingkir, “ jelasnya. Meski volume kendaraan di ruas-ruas jalur nasional, belum ada kemacetan yang parah. Sukirno me-

nambahkan adanya sistem pantauan jalur yang semua terintegrasi lewat monitor di Dishub memudahkan petugas melakukan rekayasa apabila ada titik yang padat atau berpotensi macet. “Semua situasi jalur sudah terpantau dari monitor di dishub jadi kalau ada yang padat, langsung lampu rambunya dibuka hijau, “ terangnya.

Kasatlantas AKP Dwi Erna Rustanti melalui Kanit Patroli Iptu Sunarjono menyampaikan, dari data terakhir arus di pintu keluar Tol Pungkruk, hingga pukul 17.00 WIB atau penutupan arus, jumlah kendaraan pemudik yang keluar via Pungkruk mencapai 985 unit. Angka ini meningkat sedikit dibanding sehari sebelumnya. #Wardoyo | Arief Setiyanto

Wisata Keliling............................................ sambungan dari Hal 1 Sinergi Event menawarkan paket perjalanan apik yang secara tidak langsung ikut serta mempromosikan kota Solo. Satu tiket dijual Rp 190.000 dengan fasilitas local guide, snack/minum, souvenir, dan piagam. Selain itu, pemegang tiket Jaladara ini juga bisa gratis masuk ke Museum Keraton. Sementara itu Staf Operasional Bus Tingkat Werkudara dan Kereta Uap Jaladara Dinas Perhubungan (Dishub) Solo, Sandi Mulyanto, mengatakan kereta uap ini berangkat dari Stasiun Purwosari kemudian

membelah keramaian jalan protokol Slamet Riyadi. Dijadwalkan akan berhenti di Loji Gandrung sebagai salah satu ikon kota dan merupakan peninggalan Belanda. Selain itu juga mengunjungi Museum Batik Danarhadi atau Kampung Batik Laweyan. Peserta trip juga diajak untuk berfoto di Pasar Pon atau pasar barang antik, Triwindu di kawasan Ngarsopuro. Pengunjung juga bisa berfoto di Gladag atau berbelanja di Pusat Grosir Solo (PGS) dan berakhir di Stasiun Kota. “Untuk Lebaran nanti

rute juga bisa kondisional karena ramainya trafik lalu lintas. Apabila ramai rute akan memangkas rute selatan dan akan terfokus di rute utara,� jelasnya. Lebih lanjut, Sandi mengatakan bus tingkat Werkudara juga sudah di pesan. Dia mengatakan sewa satu armada, yakni Rp 800.000 untuk sekali perjalanan atau tiga jam. Namun ada juga tiket yang dijual satuan dengan harga Rp 20.000 per orang. Dia menyampaikan rute bus wisata ini bisa berubah sesuai dengan kondisi jalan. #Garudea Prabawati

Buka Bersama............................................. sambungan dari Hal 1 Joglosemar | Insan Dipo Ferdias

REMISI LEBARAN— Keluarga tengah mengantre di ruang tunggu untuk menemui narapidana di Rutan Kelas 1 Surakarta, Jumat (23/6). Sebanyak 197 warga binaan Muslim rumah tahanan negara (Rutan) Kelas I Solo mendapatkan remisi hari raya Idulfitri 1438 H.

Pagi Bekerja...................................................................................... sambungan dari Hal 1 Kebahagiaan sederhana ini ternyata sangat dinanti para tukang becak di Kota Solo. Hanya saja, walau mereka tidak masuk dalam kalangan yang mendapatkan THR, namun semangat kerja mereka tak kendur, demi mewujudkan tambahan penghasilan yang bisa dikais saat-saat seperti ini. Tentunya demi keluarga mereka, agar bisa berhari raya seperti yang lainnya. Setidaknya hal inilah yang terpancar dari sosok pengayuh becak satu ini, ketika Joglosemar menyambanginya, Jumat (23/6) sekitar pukul 22.30WIB. Namanya Kasimin (54), tukang becak yang biasa mangkal di kawasan sekitar Terminal Tirtonadi ini masih tampak semangat memperbaiki becaknya. “Ada kerusakan pada

rantai saya Mas. Ini sedang saya perbaiki,� ucap Kasimin, warga Dukuh Gondang Legi, Desa Berjo, Kecamatan Ngargoyoso, Karanganyar ini. Bapak 6 anak yang mengaku sudah lebih dari 15 tahun berprofesi sebagai tukang becak ini menuturkan terpaksa memperbaiki rantai becaknya pada malam hari agar tetap bisa melayani penumpang. Ia yakin untuk terus melayani penumpang, meski momen jelang Lebaran tahun ini tidak seperti 5 tahun sebelumnya. Ya, beberapa tahun lalu, ia dapat berlega hati ketika mendapatkan rezeki yang melimpah dari mengantarkan para penumpang ke tujuan masing-masing. Bahkan penghasilannya bisa naik hingga lima kali

lipat untuk 1 hari. “Dulu (lima tahun lalu), penghasilan saya bisa mencapai 250.000 per harinya pada setiap H-5 Lebaran. Namun, saat ini jumlah penumpang becak sudah jauh berkurang,� terangnya terlihat sedih. Melihat penumpang yang tak dapat diandalkan, Kasimin pun akhirnya menyambi pekerjaan yang lain. Ia memutuskan mengayuh becak dilakukannya pada malam hari, sedangkan saat siang hari, ia memilih menjadi buruh borong bongkar material, dan terkadang menjadi tukang pijit. Untuk penghasilannya, ia mengaku dalam dua pekan ini, mendapat penghasilan rata-rata Rp 75.000. Sedangkan pada siang hari, sebagai buruh borong bongkar material, Kasimin

mengaku mendapat penghasilan hingga Rp100.000 setiap harinya. “Saya memilih mengayuh becak saat malam hari. Pada siang hari saya beralih profesi sebagai kuli borong bongkar material. Terkadang juga tukang pijat,� terang dia. Senada disampaikan pengayuh becak lain di Kawasan Pasar Legi, Suyoto. Menurut dia, pada momen jelang Lebaran tahun ini penghasilannya tidak mengalami peningkatan. “Ada peningkatan penghasilan, namun sedikit. Pada hari biasa setiap hari penghasilan saya rata-rata Rp 60.000-Rp 80.000. Dalam dua pekan terakhir, ratarata penghasilan saya paling besar Rp 100.000 setiap harinya,� ungkap Suyoto. #

Informasi yang berhasil dihimpun, acara buka puasa digelar pada Rabu (21/6) sore. Namun mereka mulai merasa mual, muntah, dan diare akibat keracunan pada Kamis (22/6). Menurut Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Boyolali Sherly J Kilapong, setelah mendapatkan perawatan medis, sebagian korban sudah diizinkan pulang karena kondisinya membaik. Tapi, hingga Jumat (23/6) kemarin masih ada puluhan korban yang terpaksa masih harus mendapat perawatan. “Sebelumnya mereka yang dirujuk ke RSUD Waras Wiris sebanyak 88 orang, dirujuk ke Puskesmas Andong sebanyak 23 orang, sedangkan sisanya

dibawa ke Puskesmas Kemusu, serta sebagian ada yang dibawa ke bidan desa maupun mantri kesehatan di dekat kediaman para korban,� jelasnya. “Informasi yang saya dapat pada hari ini (kemarin), sekitar 23 korban masih harus menjalani perawatan di RSUD Waras Wiris. Selain itu ada sekitar 20 orang yang juga masih menjalani perawatan di sejumlah puskesmas,� tambah Sherly. Lebih lanjut ia menjelaskan, berdasarkan hasil pemeriksaan sementara, penyebab keracunan adalah es buah yang mereka santap. Pihak Dinas Kesehatan pun telah membawa sejumlah sampel makanan dan minuman yang disantap para korban. “Tim kami telah mem-

bawa sejumlah sampel makanan dan minuman seperti nasi putih, tahu isi, ayam goreng, sambal tomat, berbagai jenis lalapan seperti kol, serta buah pisang dan es buah. Kita akan uji di laboratorium untuk mengetahui penyebab keracunan,� jelas Sherly. Namun, untuk mengetahui hasilnya dibutuhkan waktu yang cukup lama, apalagi saat ini memasuki libur lebaran. “Kami juga masih menunggu hasil laboratorium untuk memastikan penyebab keracunan. Diduga kuat penyebab keracunan berasal dari es buah. Sebab gejala keracunan seperti diare dan muntah-muntah berselang lebih dari 12 jam kemudian,� pungkas Sherly. #Satria Utama

Musibah Kolektif............................................................................... sambungan dari Hal 1 Disebutkan dalam Alquran, “Dan hindarilah siksa yang sekali-kali tidak menimpa secara khusus orang-orang yang zalim di antara kamu. Dan ketahuilah Allah sangat keras siksaan-Nya� (QS. Al-Anfal/8: 25). Tidak terlalu sulit menemukan fakta di lapangan perihal dampak kolektif akibat sedikit orang yang zalim atau maksiat. Terlebih jika yang berbuat zalim itu adalah orang-orang yang diberi amanah memimpin masyarakat. Ambil saja contoh yang mudah dan kelihatan, misal musibah tabrakan kendaraan. Kecelakaan dua ken-

daraan bisa terjadi akibat kesalahan dilakukan satu pihak yang ugal-ugalan atau menerobos rambu-rambu. Bahkan kelalaian seorang pengendara bisa mengakibatkan kecelakaan beruntun melibatkan beberapa pengendara lain meski di jalur yang benar. Contoh lain dalam ranah kepemimpinan publik, antara lain prilaku korupsi. Akibat korupsi sangat luas dan berjangka panjang. Yang mengalami kerugian tidak hanya instansi atau lembaga dipimpinnya saja, tetapi juga instansi mitra kerja lain yang terkait. Jika korupsi terjadi di instansi pemerintah atau

lembaga publik dampaknya jauh lebih dahsyat, rakyat yang menderita dan jauh dari sejahtera. Kezaliman atau kemaksiatan juga terjadi di ranah masyarakat. Perampokan, pencurian, perjudian, perzinaan dan bentuk kemaksiatan lain yang dilakukan sebagian warga masyarakat secara individual dapat berakibat buruk, keresahan sosial menimpa masyarakat secara menyeluruh. Hukum keseimbangan dan tata tertib sosial segera mengalami gangguan akibat perilaku individu yang menyimpang. Semakin luas tingkat penyimpangan semakin besar pula daya in-

stabilitas yang ditimbulkan. Dalam konteks ini, ayat Alquran tersebut di atas dapat dipahami agar manusia selalu menghidupkan kontrol sosial. Kontrol sosial berupa saling menasihati dalam kebenaran, saling mengajak kepada kebaikan, mengingatkan dampak buruk kezaliman, serta mencegah kemungkaran. Sendi-sendi bangunan masyarakat akan lemah jika kontrol sosial melemah. Allah telah menetapkan hukum-hukum alam melalui sunnatullah di alam semesta dan hukum-hukum moral dan sosial melalui perintah-perintah dan larangan-larangan-Nya. #

KELILING

SAMSAT & SIM KELILING Nomor Taksi Solo

SAMSAT KELILING S enin SENIN S elasa SELASA R abu

RABU

K amis Jumat KAMIS JUMAT SABTU MINGGU

:: K ec.G emolong dan Kelurahan Banyuanyar, Kec. GemColomadu olong dan Colomadu. ec. :: K Baki dan K aranggede Halaman Parkir Pusat Oleh-Oleh : K el.SKec. ingopuran K artasura Jongke, Baki dan Karanggede. S imo : dan Kelurahan Singopuran Kartasura dan ec. : K M ojolaban Kec Simo :: Balaikota S urakarta Kecamatan Jebres, Kec. Mojolaban : Balaikota Surakarta : Goro Assalam : Car Free Day Jl. Slamet Riyadi Surakarta

WAKTU PELAYANAN: 08.00-14.00W IB PERSYARATAN: BPK B asli + Fotocopy 1 lembar, S TN K asli + Fotocopy 1 lembar, K TP asli + Fotocopy 1 lembar

:: G O RManahan M anahan GOR :: G O RManahan M anahan GOR :: D epanSolo S olo S quare Depan Square : 816 +DODPDQ 630% : UNS Halaman SPMB :: D epanSolo S olo G rand Depan Grand Mall M all :: D epanBalaikota Balaikota Depan Solo S olo

Solo Sentral 0271 - 728728 Bengawan 0271 - 743666 Gelora 0271 - 7004999 Sakura 0271 - 851851

SIM KELILING DI SOLO S enin SENIN S elasa SELASA R abu RABU K amis KAMIS Jumat JUMAT S abtu SABTU

Kosti Solo 0271 - 856300

WAKTU PELAYANAN: 09.00-11.30W IB PERSYARATAN: Fotokopi S IM lama dan K TP 2 lembar (D isertai yang asli sebagai bukti)

Angkasa 0271 - 781315 Mahkota Ratu 0271 - 655666

ARSITEKTUR

PELUANG USAHA

PERSEWAAN MOBIL

RUMAH DIJUAL SOLO

*TYAS* GAMBAR 2D/3D,RAB,Hitung Struktur Kost,Rumah,Gudang.Hub: WA08562830606/Telp:081225966604*

TRADING FOREX ONLINE Menerima Bank BCA,Mandiri&BNI.Buka Akun Sekarang Klik fbspro.com

(JS8504)- 3

(JS8599)- 3

IKA RENTAL (PU 125rb/10Jam)APV/ Avanza/Xenia/Pregio/Inova.Bisa Mingguan/ Bulanan:085100948433/081228038944

DIJUAL RUMAH PERUM PRATAMA Mojosongo LT/LB 88/65.SHM.Tanpa Perantara.400 Nego.Hub: 085.62.999.588

(JS8542)- 3

KOST

PENDIDIKAN

DIJUAL CEPAT KOST Di SOLOBARU. 12KamarTidur,3KamarMandi,LT:200M 2.TP.Minat Hubungi: 081.226.099.899

SKRIPSI, TESIS, Olah Data, PTK, Jurnal Internasional, dll. Garansi s/dLulus:087736088818/599D1EF0

(JS8611)- 3

(JS8543)- 3

LOWONGAN DICARI KARYAWAN Tetap,Lulusan SMK/SMA,Laki2,Usia Max.35Th, Domisili Di Solo/Sukoharjo.Hub:085865123206* (JS8505)- 3 _________________________

PERAWATAN TUBUH PLUTO SPA&SHIATSU,Trad Massage, Sauna,Whirlpool,Body Reflexology.Ruko Soba Square JC26/ 085100998568

(JS8614)- 3 _________________________

RUMAH DIJUAL RUMAH BARU.PERUM GUMPANG Citra Indah,Ktsura.T80/60.Dkt RS,SprMarket, Kmpus,Spec Mewah(425Jt)087835034735*

(JS8627)- 3 _________________________

DIJUAL RUMAH KOS Kadipiro LT/LB 200/150,SHM,9 Kamar+Kamar Mandi Dalam.850 Nego.Hub: 085.62.999.588 (JS8626)- 3

TANAH DIJUAL

(JS8524)- 3 _________________________

KREDIT:RUMAH T.36/40 Permanen Di Pedan Klaten,Murah,Bebas Bunga, Komisi 10Jt.Hubungi:085877356116

(JS8549)- 3 _________________________

JUAL TANAH LS:2073m2.SHM/TP.Di Jalan Solo-Kalioso KRA.Cocok Untuk Bisnis.Serius Hub: 081.548.365.740 (JS8493)- 3 _________________________

TNH L647 M2 DSSOKA,Pinggir Jl.DPU Cawas Kr Dowo Hook,Cck u/Usaha/Rmh Tinggal,Telepon:08121550241

MOBIL DIJUAL

(JS8603)- 3 _________________________

JUAL TANAH 850m,Banyak Pohon Duku, SHM,Cck u/ Invest,Jlokowetan, Plosorejo, Matesih(600Jt/Nego)08814157717 (JS8548)- 3

MESIN JUAL POMPA Air & Pompa Artesis. Pompa Submersible Segala Merk. Hubungi: 0816674447 & 0271-826800

(JS8676)- 3 _________________________

HATI-HATI & WASPADALAH DENGAN PENIPUAN BERMODUS MENGAJAK TRANSAKSI & PEMBAYARAN DIMUKA ATAU PEMBAYARAN MELALUI TRANSFER/ATM


| SABTU, 24 JUNI 2017 | www.joglosemar.co

12

Minal ‘Aidin wal Faizin

1438 H

Mohon Maaf Lahir & Batin

! !! " # $ % &

' ( () * & +&, - ) ' % % ) & & % . % / % % . %

' ( ! ( 0

0

1 &

1 &

* , 1 ,

- &

1

&

! ! 1

" #

&

$% $&$% ! '%()* ' *' %' "$(%+&+ ' 1& 2 # 3 4 ( . 5 6


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.