E paper 26 februari 2017

Page 1

Info Pelanggan

0271-717141 JOGLOSEMAR @Joglosemarnews harianjoglosemar@gmail.com

EDISI MINGGU

@Joglosemarnews

www.joglosemar.co

Harga Rp 3.000

MINGGU PAHING, 26 FEBRUARI 2017 201 017 01

Terbit 16 Halaman

HARI KANKER—Anak-anak penyandang kanker memamerkan karya gantungan bunga tulip di Rumah Singgah Nenek Uti, Jebres, Solo, Rabu (15/2). Joglosemar | Insan Dipo Ferdias

Semangat Hidup Survivor Kanker

Terus Semangat untuk Sembuh

 Berlanjut ke Hal 3 Kol 1

News Analysis

ni

Kesadaran Masih Rendah

ala

lamanya. “Sebagai orang awam, saya mengenal kanker adalah penyakit yang mematikan dan ketika saya mendengar kalau penyakit kanker itu ada pada diri saya, saya merasa dunia akan runtuh. Hampir saja, saya kehilangan harapan untuk hidup,” ujar Marsih kepada Joglosemar, Kamis (23/2).

ikw

S

ejak divonis memiliki kanker payudara pada Februari 2015 lalu, Marsih (37) yang bekerja sebagai seorang seniman dan ibu dari tiga anak ini merasa dunia akan runtuh. Bagaimana tidak, penyakit kanker payudara yang dideritanya pada April 2015 dinyatakan sudah sampai stadium 3b dan hanya mampu bertahan hidup kira-kira 2 tahun

rY Pite

KANKER itu penyakit yang tidak memandang status ekonomi, kanker dapat menyerang siapa saja mereka yang memiliki status ekonomi yang tinggi sekalipun dapat terkena kanker.

dr Brian Wasida, Sp PA, PhD

 Berlanjut ke Hal 3 Kol 5

Dosen FK UNS

Sumber Selamat Tabrak Pemotor TA

AC

RI

P

Sug eng Rah ayu BI

AS

A

SRAGEN—Kecelakaan yang leibatkan bus Sumber Selamat dengan sebuah sepeda motor menewakan dua orang Jumat (24/2) malam. Dua orang pengendara motor

AC

Kronologi kecelakaan 1 Kecelakaan bermula ketika bus Sumber Selamat dan motor AD2659 DE melaju dari barat di jalur ring road utara Sragen, Jumat (24/2) malam.

2

Posisinya motor di depan bus dengan jarak beberapa meter.

Sumber: wawancara

TA

AC

RIP

BIA

Sug eng R ahay u SA

3

Sesampai di lokasi kejadian tepatnya di Demakan, Ngrampal, korban berniat belok kanan. Karena jarak terlalu dekat, bus yang hendak mendahului tak bisa menghindar.

Ayu Safira Oktaviani

Joglosemar | Insan Dipo Ferdias

tewas seketika setelah tergilas bus Sumber Selamat bernopol W 7432 UY dalam tragedi kecelakaan yang terjadi di jalur ring road utara Sragen tepatnya di Dukuh Demakan, Desa Demakan, RT 9/4, Ngrampal, Jumat pukul 21.30 WIB.

AC

 Berlanjut ke Hal 3 Kol 1

TA

AC

RI

Sug eng Rah ayu P

BI

AS

A

4

Bus menghantam motor. Dua penumpang motor tewas seketika.

AC

PERSIB KE SEMIFINAL—Pemain Persib Bandung, Febri Hariyadi (kiri) berebut bola dengan pemain Mitra Kukar (kanan) pada perempatfinal Piala Presiden 2017 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (25/2). (foto atas) Pendukung Persib merayakan kemenangan atas Mitra Kukar, 3-2.

Delapan Besar Piala Presiden 2017

Reuni Dua Pelatih Eks Timnas SOLO—Pertemuan Arema FC dan Sriwijaya FC dalam laga lanjutan babak delapan besar Piala Presiden 2017, tampaknya bakal jadi ajang reuni kedua pelatih. Sementara, Persib Bandung dan Pusamania Borneo FC (PBFC) lebih dulu memasti-

kan lolos ke semifinal setelah meraih kemenangan di pertandingan perempatfinal, Sabtu (25/2). Baik pelatih Arema, Aji Santoso, maupun Widodo C Putro yang menangani Sriwijaya FC, pernah bersamasama membela tim nasional

Indonesia di era tahun 1990an. Kedua pelatih tersebut akan kembali dipertemukan sebagai lawan dalam laga perempatfinal Piala Presiden 2017 di Stadion Manahan, Solo, Minggu (26/2).

 Berlanjut ke Hal 3 Kol 5

BISNIS AMPYANG HINGGA MANCANEGARA

Sempat Terseok-seok, Kini Tersebar Hingga Arab Saudi Siapa yang tidak mengenal ampyang, camilan yang terbuat dari gula dan kacang. Ternyata ampyang bisa menjadi lahan bisnis yang menjanjikan bahkan bisa dijual hingga mancanegara.

Instragram jkt48okta

Garudea Prabawati

A

mpyang bahan utamanya kacang dan gula. Bahan itu diolah lalu dicetak dalam keadaan masih panas kemudian dibiarkan hingga kering, sangat sederhana. Di balik segala kesederhanaan tersebut, siapa sangka ampyang

bisa dijual hingga luar negeri. Seperti kisah sukses pengusaha ampyang, Alif Arna Danan Abdul Faathir ini. Dimulai dari modal yang tidak seberapa hingga kini produk ampyang buatan Danan laris hingga mancanegara. Danan sapaan karibnya

memulai bisnis ini dengan brand Ampyang Khas Jawa sejak tahun 2012. “Ini usaha dari nol, jujur modal tidak sampai Rp 500.000. Awal dulu sempat terseok-seok setelah resign dari perusahaan, dan akhirnya menemukan ide yakni usaha ampyang ini,” ujarnya.

 Berlanjut ke Hal 3 Kol 1 AMPYANG—Danan (tengah) bersama dua konsumen asal luar negeri yang membeli ampyang Khas Jawa.

Iki Lho!

0877 3500 1497

Kagum Jepang

Arloji Tunanetra

S

ebuah perusahaan asal Korea Selatan, Dot, telah berhasil menciptakan arloji untuk tunanetra. Seperti dilansir dari boredpanda, pada permukaan arloji ini terdapat titik yang akan membentuk angka-angka Braille dengan kecepatan yang bisa disesuaihƩp://joglosemar.co/ kan kebutuhan. #Agni Vidya P

B

erkesempatan menginjakkan kaki di negara Jepang jadi pengalaman tak terlupakan bagi Ayu Safira Oktavinai. Pasalnya, bisa pergi ke Negeri Sakura itu menjadi salah satu impian dari member idol group JKT48 itu.

 Berlanjut ke Hal 3 Kol 5

Dok Pribadi

boredpanda.com

Kirimkan Komentar Anda Terkait Berita di Halaman ini atau Informasi/Foto Penting di Sekitar Anda melalui Kanal WhatsApp – Telegram – SMS JOGLOSEMAR ini

+6281327682991 Pelajar kendarai motor “wajib “ dirazia & diƟlang dg tegas untuk tekan lakalantas tapi pelajar tersebut diberikan solusi al sediakan bus antar jemput secara graƟs oleh pihak sekolah. Jadi cuma melarang tp carikan solusi.by.@.guswahyu.cahsrg


Berita Utama

2

www.joglosemar.co

MINGGU, 26 FEBRUARI 2017

Ketua DPR Cek Kesiapan Sambut Raja Salman JAKARTA—Ketua DPR RI Setya Novanto mengecek kesiapan lembaganya dalam rangka menyambut kedatangan Raja Arab Saudi Salman bin Abdul Aziz al-Saud pada 1 Maret 2017 mendatang. Novanto berkeliling di ruang sidang paripurna. “Nanti mejanya jangan lupa dilap lagi, ya,” kata Novanto kepada seorang staf pria di ruang sidang gedung DPR RI, Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (25/2). Novanto mengatakan protokoler Kedutaan Besar Arab Saudi untuk Indonesia, protokoler Kementerian Dalam Negeri, dan Sekretariat DPR sudah merumuskan tata pelaksanaan penyambutan Raja Salman dan rombongan. “Ya, ini kita dengan tim protokoler pihak Kerajaan, pihak Kemendagri, dan Kesekjenan, kita sedang merumuskan bagaimana dalam penerimaan Raja ini, suasana ini kita buat,” ujar Novanto. “Ini kan suatu sejarah kembali ke 47 tahun, Raja Salman ingin seperti yang terdahulu. Jadi inilah kita persiapkan sebaik mungkin dengan suasana yang betul-betul memberikan kesan suatu negara Islam terbesar di Indonesia,” jelasnya. Novanto berharap kunjungan Raja Arab bersama rombongan, yang jumlahnya mencapai 1.500 orang, bisa dimanfaatkan pengusaha-pengusaha Tanah Air untuk mengembangkan bisnis mereka. “Kalau kemarin kan Ketua Parlemen dari Saudi Arabia, yang juga Ketua Majelis Suro, juga menyampaikan ini ada 1.500 (orang rombongan Raja Salman, Red), yang juga para menteri, yang juga para pengusaha. Tentu juga ini kesempatan bagi para pengusaha-pengusaha di Indonesia untuk aktif,” harap Ketua Umum Golkar itu. #Detik

Dua Orang Tewas Tersambar Petir SUKOHARJO—Ganasnya petir merenggut dua nyawa, kemarin Sabtu (25/2). Ialah Slamet alias Warso (45) warga Dukuh Tegalsari RT 3 RW III, Desa Tangkisan, Kecamatan Tawangsari dan Rahanggawan Feri Gutama (20) warga Gendengan RT 2 RW XII, Desa Ponowaren dari kecamatan yang sama. Slamet yang berprofesi sebagai petani tewas saat memanen padi di persawahan Dukuh Jatirejo RT 2 RW VIII Desa Tiyaran, Kecamatan Bulu. Hal tersebut disampaikan oleh Kasat Reskrim Polres Sukoharjo AKP Dwi Haryadi mewakili Kapolres Sukoharjo AKBP Ruminio Ardano, Sabtu (25/2). Ia menyatakan pada pukul 15.30 WIB korban terkena aliran petir yang sebelumnya menyambar tiang sutet. Pada saat itu korban sedang memanen padi dalam keadaan hujan deras disertai petir. Kemudian korban tibatiba jatuh saat petir bergemuruh. “Saat itu rekan korban, Suyadi (47) langsung mendekati korban yang sudah dalam keadaan tidak sadarkan diri. Kemudian ia membawa korban ke klinik dr Guntur,” terang Dwi. Dwi mengatakan setelah diperiksa, korban dinyatakan meninggal akibat electric shock aliran listrik tegangan tinggi dampak dari menara sutet yang ada di sekitar Tempat Kejadian Perkara (TKP). Terpisah, untuk korban Rahanggawan, ia meninggal saat mencari ikan bersama teman-temannya. Namun karena hujan, teman-temannya memutuskan untuk pulang. Tak kunjung kembali, akhirnya mereka menyusul korban setelah hujan reda. Nahas, korban ditemukan dalam keadaan tak sadarkan diri lantaran tersambar petir. Kemudian korban dibawa ke Puskemas dan dinyatakan telah meninggal dunia. Kasubbag Humas Polres Sukoharjo, AKP Joko Sugiyanto membenarkan kejadian tersebut. “Ada dua korban meninggal karena tersambar petir hari ini. Untuk Rahanggawan kami belum menerima laporannya secara detil,”ungkapnya. #Dynda Wahyu Wardhani

TOLAKJADITARGET— Tiga pelajar mengenakan topeng domba saat menggelar aksi #TolakJadiTarget iklan rokok di kawasan Silang Monas, Jakarta, Sabtu (25/2). Aksi 300 pelajar dari 30 sekolah tersebut merupakan cara mereka menolak dijadikan target pemasaran perusahan rokok yang menempatkan iklan di sekitar sekolah.

Antara | Puspa Perwitasari

KBRI Fasilitasi Pengacara Bagi Siti Aisyah

Siti Mengira Racun Itu Minyak Bayi KUALA LUMPUR—Kedutaan besar Indonesia (KBRI) Kuala Lumpur mengatakan Warga Negara Indonesia (WNI), Siti Aisyah menyangka cairan yang dipakainya untuk mengusap wajah Kim Jong Nam hanya minyak bayi. Siti tak mengira bahwa cairan itu merupakan cairan mematikan. Demikian dilaporkan media Jepang NHK, Sabtu (25/2). Hal itu yang disampaikan Siti Aisyah kepada KBRI saat melakukan kunjungan kekonsuleran kepada Siti Aisyah di kantor polisi Cyberjaya, Sabtu (25/2). Polisi Malaysia mengatakan dua tersangka, perempuan asal Indonesia dan Vietnam, mengusapkan cairan ke wajah Kim di Bandara Internasional Kuala Lumpur tak lama sebelum ia meninggal 13 Februari 2017. Pemerintah Malaysia telah mengungkapkan zat yang membunuh Kim adalah gas beracun kimia saraf VX. Wakil Duta besar Indonesia untuk Malaysia Andriano Erwin telah bertemu Warga Negara Indonesia (WNI) Siti Aisyah (25). Wanita berusia 25 tahun itu ditemui dalam tahanannya.

Pihak Kemlu tidak menyebut isi pesan Siti kepada keluarganya di Serang, Banten Selain Siti Aisyah, seorang lain, seorang wanita asal Vietnam, yang juga ditangkap karena diduga membunuh saudara tiri pemimpin Korea Utara Kim Jong Un, yakni Kim Jong Nam, pada Senin (13/2). Berdasarkan keterangan dari Siti, ia dibayar 90 dolar AS untuk membantu untuk melakukan serangan terhadap Kim Jong Nam yang akhirnya berakibat kematian saudara tiri Kim Jong Un. Tapi Wakil Duta Besar Andriano Erwin mengulang keterangan Siti Aisyah ketika ditemui, bahwa dia telah ditipu. Karena ia direkrut dan dibayar untuk melakukan acara luculucuan bagi acara televisi. Bukan untuk membunuh. Sementara itu, Kementerian Luar Negeri mengkonfirmasi pihak Kedutaan Besar Republik Indonesia di Kuala Lumpur, Malaysia, telah menemui Siti Aisyah yang dita-

han terkait dugaan pembunuhan Kim Jong-Nam. “Dalam pertemuan tersebut SA (Siti Aisyah, red) mengaku dalam kondisi sehat dan mendapatkan perlakuan yang baik selama masa penahanan,” kata Direktur Perlindungan WNI Kementerian Luar Negeri Lalu M Iqbal dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (25/2). Pihak KBRI melakukan beberapa hal dalam pertemuan itu. Hal pertama adalah mengetahui kondisi Siti dan menanyakan apakah terdapat kondisi kesehatan yang perlu mendapat perhatian serius. “Kedua, meminta persetujuan SA untuk memperoleh pendampingan hukum dari pengacara yang ditunjuk. Kemudian menjelaskan hak-hak hukum SA, meminta informasi awal untuk proses pendampingan hukum, dan menanyakan apakah ada hal yang ingin disampaikan kepada keluarga,” ujar Lalu. Pihak Kemlu tidak menyebut isi pesan Siti kepada keluarganya di Serang, Banten. Siti Aisyah juga menyetujui pendampingan oleh pengacara yang ditunjuk oleh pihak KBRI. #Detik | Tribunnews

MUI: Mengurus Jenazah Hukumnya Fardhu Kifayah JAKARTASpanduk tolak mensalatkan jenazah pendukung dan pembela penista agama muncul di sejumlah masjid di Jakarta Selatan. Majelis Ulama Indonesia merespons persoalan ini. Wakil Ketua Umum MUI Zainut Tauhid Sa’adi mengatakan pihaknya secara resmi belum mendapatkan informasi soal adanya spanduk tolak salatkan jenazah pendukung dan pembela penista agama ini. Dia berharap itu tidak benar adanya. Namun, dikatakan Zainut, tidak boleh memvonis keyakinan dan kepercayaan seseorang sepanjang orang tersebut masih memperlihatkan keislamannya. Dia juga mengingatkan soal hukum mengurus jenazah dalam Islam. “Mengurus jenazah, yang meliputi memandikan, mengkafani, mensalatkan dan menguburkan, bagi seorang muslim hukumnya fardu kifayah,” ujar Zainut, Sabtu (25/2) siang. “Artinya, jika tidak ada seorang pun yang melaksanakannya, semua orang yang mukim atau bertempat tinggal di daerah tersebut berdosa,” sambungnya menegaskan. Berbeda dengan MUI, pihak Dewan Masjid Indonesia (DMI) sudah menerima informasi soal terpasangnya spanduk penolakan mensalatkan jenazah pembela penista agama di sejumlah masjid di Jakarta. DMI meminta warga

tak memasang spanduk seperti itu di masjid. “Satu, kita sarankan tidak sampai pada persoalan kewajiban umat Islam terhadap sesamanya. Bagi orang hidup, ada kewajiban mensalatkan orang yang meninggal, yang beragama Islam,” kata Sekjen DMI Imam Addaruqutni kepada wartawan. Imam meminta umat Islam mengedepankan persaudaraan. Saling pengertian dan tabayun harus diutamakan. “Perdebatan sementara yang bersifat urusan duniawi jangan dibawa ke akidah, jangan menghilangkan silaturahmi,” ujar Imam. “Sebaiknya spanduk-spanduk tidak usah dipasang karena itu menimbulkan ketidakutuhan di kalangan umat. Sebaiknya umat mengedepankan silaturahmi, sehingga lebih bersifat pembicaraan hati ke hati, juga tukar-menukar pemahaman dalam keagamaan lebih mendalam,” sambungnya menegaskan. Pada Sabtu (25/2), sejumlah masjid dipasangi spanduk penolakan mensalatkan jenazah pembela penista agama. Di wilayah Karet, Setiabudi, Jakarta Selatan, setidaknya ditemukan tiga masjid yang dipasangi spanduk semacam itu, yaitu Masjid Al-Jihad di Jalan BB 9A, Masjid Mubasysyirin di Jalan Karet Belakang Selatan 1, dan Masjid Al-Ikhlas di Jalan Karet Belakang IV. #Detik

PRESIDEN BERTEMU PENGUSAHA AUSTRALIA

Jokowi Selfie dengan PM Turnbull

P

residen Joko Widodo (Jokowi) terlihat akrab dengan Perdana Menteri Australia Malcolm Turnbull. Hal itu ditunjukkan Jokowi dengan mengunggah foto selfie-nya melalui akun Facebook resminya. Dilihat di Facebook resmi Presiden Joko Widodo, Sabtu (25/2), foto selfie itu diunggah pukul 18.16 WIB. Dalam foto itu Turnbull, yang didampingi istrinya, Lucy Turnbull dan Jokowi beserta Iriana Joko Widodo ber-selfie dengan latar laut dan pegunungan. “Kunjungan yang singkat nan berkesan. Semoga kian mempererat tali persahabatan antara Indonesia dan Australia. Terima kasih, Tuan Malcolm Turnbull dan Nyonya Lucy Turnbull, atas sambutan hangat dan keramahan untuk kami. Terima kasih Australia,” tulis Joko-

wi dalam caption foto tersebut. Hingga pukul 21.45 WIB posting itu disukai oleh 41.000-an pengikutnya di Facebook dan dishare sebanyak 2.000 kali. Di Negeri Kangguru itu, Pesawat Kepresidenan Indonesia 1 yang ditumpangi Jokowi mendarat di Bandara Kingsford-Smith Sydney Airport, Sabtu (25/2) pukul 06.57 waktu setempat atau pukul 02.57 WIB setelah menempuh penerbangan selama hampir 6 jam dari Denpasar, Bali. Rintik hujan menyambut kedatangan Jokowi, yang ditemani Ibu Negara Iriana Joko Widodo. Jokowi juga melakukan pertemuan bisnis dengan para pengusaha Australia. Jokowi melanjutkan kegiatan dengan menerima kunjungan kehormatan Premier New South Wales Gladys Berejiklian.

Pemimpin Umum: Nugroho Arief Harmawan;

JERNIH - BERNILAI Alamat: Jln. Setia Budi No. 89 Surakarta 57134 Tel. (0271) 717141; Faksimili Redaksi: (0271) 741696; E-mail: harianjoglosemar@gmail.com Selama menjalankan tugas jurnalistik, wartawan Joglosemar dibekali dengan kartu identitas atau surat tugas, dan dilarang meminta atau menerima pemberian dalam bentuk apapun.

Wakil Pemimpin Umum: S. Haryadi; General Manager : Anas Syahirul A; Pemimpin Redaksi : Suhamdani; Redaktur Pelaksana: Heru Ismantoro; Koordinator Liputan: Widi Purwanto; Redaktur: Agni Vidya P, Amrih Rahayu, Ari Purnomo, Cisilia Perwita Setyorini, Kiki Dian Sunarwati, Sika Nurindah, Novik Lukman Hakim, Sofarudin, Yuhan Perdana

Pertemuan berlangsung di Hotel Shangri-La, Sydney. Jokowi mengaku senang atas pertemuan tersebut, terlebih Gladys baru saja dilantik sebagai Premier New South Wales yang baru. Gladys pun menyatakan perasaan yang sama. Dia senang Jokowi mau menerima dirinya dalam pertemuan ini. Sementara itu, Menteri Luar Negeri Retno LP Marsudi, yang ikut mendampingi Jokowi, mengatakan pertemuan dengan Premier New South Wales penting dilakukan. Pasalnya, banyak WNI di wilayah tersebut. “New South Wales memiliki arti penting dalam konteks hubungan dengan Australia, karena di sini terdapat 41.435 WNI yang tinggal di sini dari 68.000 WNI di Australia. Dari segi pelajar, ada 20.000 orang atau separuh lebih tinggal di sini,” kata Retno. #Detik

Facebook

FOTO SELFIE—Presiden Joko Widodo dan Iriana Joko Widodo berfoto selfie bersama Perdana Menteri Australia Malcolm Turnbull (kanan) dan istri (kedua kiri), sabtu (25/2).

Staf Redaksi: Ario Bhawono, Ari Welianto, Arief Setiyanto, Aris Arianto, Dani Prima, Dwi Hastuti, Dynda Wahyu Wardhani, Garudea Prabawati, Murniati, Rudi Hartono, Satria Utama, Triawati Prihatsari Purwanto, Raditya Erwiyanto, Wardoyo; Fotografer: Insan Dipo Ferdias, Kurniawan Arie Wibowo, Maksum Nur Fauzan; Koordinator Layout: Agung Setyawan; Tim Layout: Aditya NP, Agung Nugraha, Andi Kristo Wibowo, Kustiono Ikhrom, Putra A.F, M. Yusni Huda; Litbang: Marwantoro Subagyo; Iklan Solo: Zhason Adi Kusuma HP: 085867002182; Iklan Jakarta: Lusi Sianturi HP: 087781949352; Joglosemar Biro Jakarta: Jl Ampera Raya Kav. Polri Blok D No. 19, Rt 03/RW 03, Ragunan Pasar Minggu, Jakarta Selatan; Bank: a.n PT Joglosemar Prima Media. Bank BNI Cabang Surakarta No. Rek. 0133921656; Mandiri No. Rek. 1380010095920; BCA No. Rek. 0155377777; Harga Langganan: Rp. 67.000; Tarif Iklan Baris: Rp. 5.000/baris; Iklan Kolom: Rp. 10.000/mmkl; Iklan Display BW: Rp. 35.000/mmkl; Iklan Display FC: Rp. 45.000/mmkl; Iklan Display FC Halaman 1 Lipatan Atas: Rp. 55.000/mmkl, Lipatan Bawah: Rp. 45.000/mmkl


www.joglosemar.co

MINGGU, 26 FEBRUARI 2017

Berita Utama

3

Hari Ini Event 1.000 Anak Mewarnai

Walikota Solo Akan Membuka Acara SOLO—Hingga detik-detik penutupan pendaftaran Event 1.000 Anak Mewarnai Bersama Pak Walikota Solo sejumlah orangtua masih datang ke kantor Joglosemar. Hujan tak menyurutkan niat mereka mendaftarkan putra-putrinya untuk mengikuti lomba mewarnai tersebut. Seperti Totok, warga Gemolong, Sragen yang mendaftarkan putranya Muhammad Javander (6). Putranya ini baru pertama kali ikut lomba mewarnai. “Harapannya, biar anak saya punya pengalaman ikut kompetisi, menyalurkan kesenangannya mewarnai gambar, selain itu tentunya untuk mengisi liburan hari Minggu, biar bersenang-senang, “ kata dia kepada Joglosemar, Sabtu (25/2) petang. Sementara itu, Ke-

Peserta diharapkan datang pukul 07.30 WIB agar registrasi berlangsung lancar tua Panitia event 1.000 Anak Mewarnai Bersama Pak Walikota Solo, Ayushinta, menjelaskan ada sepuluh panitia yang siap melayani daftar ulang para peserta di Balaikota Solo, hari ini Minggu (26/2). Peserta diharapkan datang pukul 07.30 WIB agar registrasi berlangsung lancar. “Kalau ada yang terlambat terpaksa kita diskualifikasi,” tandasnya. Ayu mengatakan agar peserta serius tapi santai saat lomba. “Nanti Pak Walikota Surakarta FX Hadi Rudyatmo, insyallah dipastikan hadir dan membuka acara. Peserta akan dihibur beragam acara seperti sulap oleh Kak Yo, dongeng bersama

Kak Kris serta Era yang akan bernyanyi menghibur semua. Ada juga beragam doorprize,” papar dia. Hanya dengan membayar biaya pendaftaran Rp 15.000 per orang, peserta akan mendapat kertas warna, kaus, aneka gift, serta sertifikat. Sementara hadiah yang disediakan untuk para juara hingga jutaan rupiah, piala, voucher, sertifikat. Event 1.000 Anak Mewarnai Bersama Pak Walikota Solo ini digelar oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Surakarta bekerja sama dengan Harian Joglosemar dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-272 Kota Solo. Acara ini turut didukung oleh Radio PTPN, Citilink, Campina, Cerebrofort, ByeBye Fever dan Safe Care. #Amrih Rahayu

Joglosemar | Insan Dipo Ferdias

PAMERAN INSPIRASI—Mahasiswa tengah mengunjungi Pameran Inspirasi Desain Islam di FSRD UNS, Solo, Sabtu (25/2). Pameran tersebut diprakarsai oleh Keluarga Islam Seni dan Desain (KISR) sebagai media dakwah.

Pameran Seni KISR AL-BADR

Bangkitkan Kejayaan Islam dari Galeri Seni SOLO—Akhir-akhir ini, umat Islam seringkali dipojokkan dengan isu- isu yang tidak benar mulai dari terorisme hingga aksi main hakim sendiri yang dilakukan oleh suatu Ormas. Akibatnya, banyak umat Islam yang kurang bangga dengan Islam sebagai agama mereka. Ketua Panitia sekaligus Ketua Keluarga Islam Seni Rupa (KISR) Al-BADR UNS, Bagus Firman Pradana mengungkapkan keprihatinannya tersebut. Sudah saatnya umat Muslim bangga dengan agamanya. Hal itulah yang ingin diangkat dalam pameran KISR AL- BADR. Pameran

Terus Semangat.................................................................................. sambungan dari Hal 1 Seketika mendengar hal itu, Marsih langsung memeriksakan dirinya ke dokter. Awalnya ke salah satu rumah sakit di Sragen, kemudian Marsih memutuskan untuk berobat di RSUD Dr Moewardi Surakarta pada April 2015. Lalu, suami pun memberi usulan untuk berobat ke salah satu pengobatan alternatif. Marsih mengatakan bahwa dirinya harus tetap hidup lebih lama untuk anakanaknya dan suaminya. Dari situlah kemudian suaminya mendukung Marsih dan dioperasi, entah bagaimana hasilnya nanti. Ketika itu juga, dokter yang menangani Marsih, yaitu dr Yarsa dari RSUD Dr Moewardi Surakarta selalu memberikan Marsih semangat untuk terus berkarya dalam hidup. “Tetap berkarya sebagai seorang seniman adalah energi bagus yang kamu miliki. Hal terpenting adalah tetap sehat dan terus berkarya,” ujar Marsih ketika mengingat ucapan yang memotivasi dirinya.

Adapun asisten dr Yarsa yaitu Ramtono tambah memberikan semangat dan motivasi kepada Marsih untuk terus hidup.“Salah satu ucapan dari beliau adalah ’Yang penyakit kanker stadium 4 saja masih ada harapan untuk bisa sembuh, mengapa Kamu tidak bisa sembuh,’” ujarnya. Semangat untuk hidup dan terus sehat yang dirasakan Marsih sangat penuh perjuangan. “Untuk bertahan hidup, saya sangat butuh perjuangan. Ketika tanggal operasi, saya masih bekerja dan ada pekerjaan untuk menjadi sinden di luar kota, tidak boleh mandi maka saya harus sedia kipas saat bekerja. Saya harus susah payah menutupi rambut saya yang rontok ketika bekerja, belum lagi harus tetap mengerjakan kegiatan harian sebagai ibu bagi anak-anak dan keluarga saya. Semua itu tidak mudah,” ujar Marsih berkisah. Marsih diajak bergabung dalam komunitas penderita kanker payudara, Lovepink

Solo, oleh Dr Yarsa. Kemudian Komunitas Lovepink Solo kini menjadi tempat Curhatnya, tempat berbagi pengalaman, memberikan semangat untuk hidup. Serta, tolong-menolong, saling menguatkan dan saling menghibur satu sama lain ketika mengalami kesedihan. “Alasan utama saya untuk terus memiliki semangat hidup dan terus sehat, selain karena keluarga dan motivasi dari orang-orang yang memotivas saya, adalah karena Allah sangat menyayangi saya, sehingga saya diminta untuk harus selalu ingat Allah.” Semangat itu juga dimiliki oleh survivor kanker leukemia, Fadillah Puspa (15). Kepada Joglosemar remaja yang tergabung dalam komunitas Childhood Cancer Care ini menceritakan pengalamannya dalam berjuang untuk bisa sembuh seperti sekarang ini. “Aku semangat untuk sembuh karena perjalananku juga masih panjang. Pas itu kan aku masih SD, aku pengen

rasain jadi anak SMP, SMA, apalagi nanti kalau kuliah. Jadi pengen banget pengalamanku itu jadi guru untuk aku pengen sembuh, sembuh dan sembuh,” kata dia. Fadillah menambahkan bahwa selain ia berusaha dengan cara berobat ke rumah sakit, ia juga tak lupa untuk selalu berdoa sebagai kunci kesembuhannya. “Kalau di rumah sakit aku gak pernah lupa bawa buku gambar, karena suka banget sama gambar. Terus sering juga mainmain sama susternya kayak tanya jawab,” tandasnya. Salah satu volunteer Childhood Cancer Care, Raka Bagaskara mengatakan bahwa komunitas yang berdiri sejak 2013 ini dalam rangka memberikan dukungan kepada anak-anak penderita kanker dengan cara membuat berbagai event yang menyenangkan. “Kalau kegiatan kita yang harian itu biasanya kita mendampingi mereka untuk belajar selama di rumah sakit," katanya. #Sarah Apriani |Andromeda Nova H

Sempat Terseok................................................................................ sambungan dari Hal 1 Awalnya, kata Danan, dia berjuang keras hingga produknya berhasil diterima di dua outlet penjualan. Kini berjalan 4 tahun, total outlet ampyang Khas Jawa ini sudah ada 300 outlet se-eks Karesidenan Surakarta, dan 20 outlet konsinyasi atau resellers seluruh Indonesia seperti Palembang, Jakarta, Bandung, Sragen, Wonogiri, Solo, Semarang, Bali, Papua, Makassar, Manado dan terbaru direncanakan di Banjarmasin. Dan lagi bahkan hingga mancanegara ke Jepang, Ko-

rea Selatan, dan Arab Saudi. Danan mengungkapkan awalnya membutuhkan kerja keras serta target yang tinggi. “Dulu dengan motor butut keliling kota untuk menawarkan produk ampyang ini ada yang menolak ada juga yang menerima,” ujarnya. Danan mengungkapkan ditargetkan setiap harinya ada pemasukan setidaknya Rp 3 juta. Dan sampai dengan saat ini proses sales dilakukan Danan seorang. Tidak hanya kuantitas yang Ia kejar, namun juga

kualitas. Danan mengungkapkan produk ampyang ini bebas dari bahan pengawet, sudah bersertifikat halal dan BPOM. Selain ampyang, Danan juga berkreasi dengan sambal pecel, panganan yang juga berbahan kacang. Untuk sambal pecel ini prosesnya disangrai tanpa minyak dan ditumbuk manual saja, tanpa bantuan mesin. “Sehingga tidak ada keraguan untuk mengekspor hingga luar negeri,” ujarnya. Dalam sehari Danan da-

pat memproduksi ampyang hampir 30 kilogram atau setara dengan 500 bungkus. Sedangkan sambal pecel sekitar satu setengah kuintal hingga 1 kuintal. “Hingga saat ini saya membuka wisata edukasi ngepel ampyang dan ndeplok sambal, yang dilakukan di rumah produksi Tegalasri RT 06/08, Bejen, Karanganyar,” ujarnya. Selain memperkenalkan makanan tradisional ini, juga bertujuan untuk melestarikannya dengan semacam program short course. #

Sumber Selamat................................................................................ sambungan dari Hal 1 Dua korban tewas itu masing-masing Suwarjo (46) warga Dukuh Kleco RT 14, Desa Ngarum, Ngrampal dan temannya karyawan PLN, Joko Santoso (47) asal Dukuh Demakan, Desa Demakan RT 9/4, Ngrampal. Keduanya tewas di lokasi kejadian setelah sepeda motor Supra Fit bernopol AD2659 DE yang mereka kendarai digasak dan terlindas bus Sumber Selamat jurusan Solo-Surabaya yang dikemudikan Ahmad Fauzi (33), asal Kebongembong, RT 2/4, Pageruyung, Kendal. Tragisnya, tak hanya tertabrak, motor berikut kedua

korban sempat terseret sehingga membuat mereka luka parah dan tak bisa tertolong. Informasi yang dihimpun di lapangan, kecelakaan bermula ketika bus dan kedua korban sama-sama melaju dari arah barat. Posisinya sepeda motor ada di depan sedangkan bus berada di belakangnya dengan jarak beberapa meter. Sesampai di lokasi kejadian, korban berniat membelok ke kanan. Karena jarak terlalu dekat, bus yang berniat mendahului, tak bisa menghindar. Bus yang melaju dengan kecepatan sangat tinggi itu tanpa ampun menghantam motor dan kedua pengen-

daranya. Saking kerasnya, motor berikut korban sempat terlindas dan terseret beberapa meter. “Dua-duanya meninggal di lokasi kejadian. Lukanya sangat parah dan sepeda motor juga rusak berat. Waktu kami tiba di lokasi dan selesai dievakuasi, langsung dibawa ke kamar jenasah RSUD Sragen,” ujar Endro, petugas PMI Sragen yang ikut mengevakuasi korban sesaat setelah kejadian. Kasatlantas Polres Sragen, AKP Dwi Erna Rustanti melalui Kanit Laka Iptu Sudarmaji membenarkan adanya kecelakaan tersebut. Kecelakaan diduga dipicu oleh kondisi

bus yang tak bisa menguasai laju sehingga menggasak motor yang hendak berbelok ke kanan. Sementara, sopir bus, Ahmad Fauzi saat ditemui di Mapolres Sabtu (25/2) pagi berdalih kecelakaan terjadi karena sepeda motor mendadak hendak berbelok ke kanan tanpa menyalakan lampu sein terlebih dahulu. “Kami sama-sama dari barat. Sampai di lokasi, sepedanya motong jalan mau belok ke kanan. Ndak tahu, tiba-tiba langsung belok enggak ngesein dulu. Saya ndak sadar, tahunya motor sudah keseruduk lalu monting. Kalau penumpang kami enggak apa-apa,” ujarnya. #Wardoyo

yang bertema Peradaban Islam ini dimeriahkan oleh berbagai kegiatan seperti workshop pembuatan poster dakwah dari MBC, Workshop Lettering dari Alib Isa, lomba poster tingkat nasional, Nobar film Al-Fatih dan pameran 64 karya seni di Gedung 2 Fakultas Seni Rupa dan Desain Universitas Sebelas Maret (FSRD UNS). Karya seni yang dipamerkan di antaranya karya peserta lomba, panitia dan peserta umum. “Tema kita sebenarnya dilatarbelakangi banyaknya informasi yang cenderung menyudutkan Islam,” ujar Bagus kepada Joglosemar,

Sabtu (25/2). Dia menegaskan umat Islam patut berbangga diri karena Islam merupakan pelopor perubahan peradaban manusia. Bagus memberikan contoh terkait perkembangan ilmu kedokteran, bidang matematika, bidang filsafat. Kemajuan peradaban Islam melahirkan tokoh-tokoh ternama seperti Ibnu Sina, Al-Khawarizmi, Al-Kindi, Ibnu Rusyd dan Al- Farabi. Saat ini prestasi mereka terkubur oleh berbagai berita miring yang dibuat oleh media. Sementara itu, acara yang berlangsung selama dua hari, Jumat-Sabtu (24-

25/2) itu dikunjungi hingga 350 orang yang terdiri dari mahasiswa, masyarakat umum dan pencinta seni. Hal ini sebagai cara jitu untuk berdakwah melalui sebuah karya seni. Dakwah pun bisa dimulai dari ruang pameran karya seni. Pengunjung dibuat takjub dengan hasil karya yang terdiri dari poster, lukisan, foto, maket bangunan rumah dan gerabah. “Ya saya rasa ini bagus, karena bisa sekalian berdakwah melalui karya seni semoga bisa terus diagendakan,” kata Rois Burhan, mahasiswa FKIP UNS yang melihat pameran. #Kukuh Subekti

Kagum Jepang............................................. sambungan dari Hal 1 Okta, sapaan akrabnya, mendapat kesempatan ke Jepang bersama dua rekan member JKT48 lainnya. Selama dua hari di Jepang, gadis kelahiran 1 Oktober 1999 ini benar-benar dibuat kagum. Salah satunya lantaran gaya hidup penduduk lokal yang sangat teratur dan bersih. “Di sana bersih banget. Di sana gak macet, gak banyak mobil. Gak kaya di

sini,” tulisnya di akun media sosial twitter, @S_OktaJKT48, Sabtu (25/2), menceritakan pengalaman pertamanya pergi ke Jepang. Salah satu pengalaman tak terlupakan lainnya adalah saat menghadiri konser perpisahan salah satu member senior AKB48, Haruna Kojima, di Yoyogi National Stadium, Tokyo, pada 22 Februari lalu.

“Pas nonton konsernya, banyak banget fansnya. Terus mereka antrinya bagus, dan pas sudah sampai tempatnya, bagus banget panggungnya,” tulisnya lagi. “Dan mereka walaupun ada tempat duduk, pas lagu dimulai fansnya berdiri semua. Bersyukur banget bisa jadi bagian dari 48group,” lanjut member generasi ketiga JKT48 itu. #Agni Vidya P

Kesadaran Masih........................................ sambungan dari Hal 1 Maka, diperlukan edukasi kepada masyarakat agar mereka memiliki pemahaman yang benar mengenai kanker. Kanker dapat disebabkan oleh beberapa faktor, di antaranya makanan, asap rokok, dan juga virus. Apalagi makanan yang mengandung pengawet tertentu rentan membawa zat karsinogen (zat pemicu kanker) masuk ke dalam tubuh. Adapun, beberapa virus juga dapat memicu timbulnya kanker. Contohnya virus hepatitis B , merupakan jenis virus yang dapat menimbulkan kanker. Perlu diketahui bersama bahwa ada beberapa jenis kanker yang dapat diteksi

langsung tetapi juga ada yang tidak. Misalnya kanker payudara yang merupakan salah satu jenis kanker yang dapat langsung dideteksi. Namun secara komprehensif deteksi kanker yang paling tepat adalah dengan dua proses pemeriksaan utama. Pemeriksaan itu adalah dengan screening dan medical chek-up, khususnya bagi mereka yang berusia 40 tahun ke atas wajib melakukan medical check up secara rutin. Ia mengatakan sejauh pengamatan yang ia lakukan, kesadaran masyarakat Indonesia masih cenderung rendah mengenai kedua hal ini. Akibatnya, banyak pasien kanker yang

ketika di bawa ke dokter sudah stadium atas. Padahal, kanker bisa disembuhkan dengan tingkat kesembuhan mencapai 99 persen jika masih pada tahap awal. Pengobatan kanker, ada dua pilihan pengobatan yaitu yang bersifat konvensional, seperti operasi, kemoterapi, radiasi dan yang modern seperti molekuler target operasi. Pengobatan molekuler ini bertujuan membunuh molekul yang menjadi penyebab kanker dengan cara pemberian obat-obatan. Biasanya kedua pengobatan ini dikombinasikan untuk kesembuhan pasien. #Piter Yikwalani

Reuni Dua.................................................... sambungan dari Hal 1 Tak hanya itu, Aji Santoso dan Widodo C Putro juga pernah sama-sama menangani Timnas Indonesia U-23. “Memang saya pernah bermain bersama coach Widodo di Timnas Indonesia. Namun saat ini kami sudah menjadi pelatih. Kami masing-masing berambisi untuk meraih kemenangan di pertandingan besok (hari ini),” ujar Aji Santoso saat konferensi pers prapertandingan, di Aston Hotel Solo, Sabtu (25/2). “Besok (hari ini) selama 90 menit kami menjadi rival, namun setelah itu kami tetap bersahabat,” imbuh mantan juru taktik Persela Lamongan ini. Aji menegaskan, seluruh pemainnya dalam kondisi prima dan siap merebut tiket semifinal. Termasuk tiga pemainnya, Bagas Adi Nugroho, Hanif Sjahbandi, dan Nasir, yang baru kembali dari pemusatan latihan

tim nasional (Timnas). Dari Sriwijaya FC, sang pelatih Widodo C Putro menilai seluruh pemain Arema FC patut diwaspadai. Menurutnya, Arema memiliki pola permainan tim yang sangat kompak. “Bahkan tanpa latihan pun saya rasa Arema FC bisa menunjukkan permainan apiknya dalam pertandingan. Beda dengan tim kami, karena 50 persen pemain kami musim ini adalah pemain baru,” terangnya. Meski lolos fase grup sebagai tim berstatus runner up, namun tim berjuluk Laskar Wong Kito ini tetap siap tampil memberikan kejutan, dalam laga lawan Arema FC. Sementara itu, Persib Bandung sukses menyingkirkan Mitra Kukar, setelah melalui laga sengit yang berakhir dengan skor tipis 3-2, Sabtu (25/2). Tiga gol

kemenangan Persib diciptakan oleh Atep (menit 10 dan 68) dan Vladimir Vujovic ('30). Sedangkan gol Mitra Kukar tercipta melalui Wiganda Pradika ('28) dan Andre Agustiar Prakoso ('69). Meski berhasil melaju ke babak semifinal, pelatih Persib Bandung, Djajang Nurjaman, mengaku belum puas dengan performa para pemainnya. “Entah mengapa anak-anak sedikit tegang, meski kami berhasil leading di setiap babak. Tapi terlepas dari itu saya patut bersyukur karena berhasil meraih kemenangan berkat kerja keras semua pemain,” terangnya. Di pertandingan lainnya, PBFC berhasil menyusul Persib usai menaklukan Madura United melalui drama adu penalti, 5-4. PBFC akan melawan Persib di semifinal yang digelar dua leg, pada tanggal 2 dan 5 Maret 2017. #Raditya Erwiyanto

Nomor Taksi Solo Kosti Solo 0271 - 856300

Bengawan 0271 - 743666

Sakura 0271 - 851851

Solo Sentral 0271 - 728728

Gelora 0271 - 7004999

Angkasa 0271 - 781315

Mahkota Ratu 0271 - 655666


4

www.joglosemar.co

minggu, minggu,2622februari januari 2017 Halaman ini kerja sama joglosemar dengan indiva media Kreasi. Kirim foto Sahabat Bolo, Sekolahku, karya Cernak, Puisi dan Lukisan ke mingguanjoglosemar@gmail.com. ada suvenir menarik khusus Cernak, Puisi dan Lukisan. Suvenir bisa diambil di Kantor Harian joglosemar di jl Setia Budi no 89 setiap jam kerja.

Cobain Yuk...

TIANA YANG KREATIF Karya Zainab Untoro*

A

Bikin Sendiri Chocoappleous

H

ai teman-teman, nya. Nah, berikut ada resep hari Minggu ini ja- yang gampang bikin kungan loyo ya. da- dapan cokelat sehat karena dipadu dengan buah apel. ripada melamun gara-gara masing 10 buah, satunya diharnggak diajak mama dan gai RpGampang 1.500. kok, berikut cara membuatnya. papa jalan-jalan ke luar ru- Akhirnya aku pulang dan mah, mending bikin sesuatu tidak lupa memberi pengeBahan : aja di rumah. mis tua itu uang Rp 15.000 dan n Satu butir apel Nah, biar bete hilang, pulang ke rumah dengan rasa gimana kalau coba bikin gembira.(Dipotong-potong kecil) camilan asyik. Kalian pasti ***n Cokelat (batang) suka kan dengan cokelat. Alat : harinya, Tiana beIya, si manis yang bikin se- Keesokan n Asekolah lat pembuat es batu mua orang ingin memakanrangkat dengan riang. Dan sesampainya, Tiana menceritakan pengalaman tersebut kepada teman-temannya. Pulangnya Tiana ingin menjual lagi tempat pensil dan tempat permen lagi. Dia pun mempersiapkan bahah-bahan lalu membuatnya. Keesokan harinya, sesampai di sekolah, Tiana memilih kursi di tengah dan duduk setelah beberapa temannya datang. Tiana langsung mengeluarkan dagangannya lalu semua berbaris dan memilih mana yang akan mereka beli. Sepulang sekolah, Tiana melihat orang yang sedang mengais tempat sampah. Tiana merasa agak jijik tapi juga merasa kasihan pada orang itu. Akhirnya, dia mengambil sesuatu dari Dok sakunya. Yaitu, sejumlah uang Tiana langsung menuju seko- yang ia peroleh dari hasil menlahnya dengan mengebut. Se- jual karya kerajinannya. Orang sampainya di sekolah mereka itu pun tak lupa mengucapkan harus berkumpul di aula untuk terima kasih pada Tiana. Esoknya, Tiana tidak berjualmenaruh dagangan lalu ke kelas masing-masing untuk pembu- an lagi. Dia justru memberi tahu kaan dan doa. Setelah itu, baru cara membuat tempat pensil semua kelas berkumpul di aula itu dan tempat permen kepada teman-teman yang penasaran untuk mulai berjualan. Di sana ada yang berjualan ingin membuatnya. Di hariJoglosemar berikutnya, ia alat tulis, jeli, permen, bros, ce| Amrihsaat Rahayu lengan dan dagangan Tiana, tem- masuk kelas, dia melihat banyak : tmannya yang memegang tempat pensilCara danmembuat tempat permen. kan cokelat dengan haticokelat pat pensil dan leleh tempat permen Semua yang Masukkan tadinya hanya lewat bahati. Ratakan permukaan. tangan yang sudah diserut itu kini mengerubungi karya Tia- baru mereka. Mereka terlihat saTunggu beberapa di teman dalam Tiana wadah stainlessteel karena Tiana sudah na. Karena, ada yang ngat senang saat,tahu kalau sudah tidak atau wadah plastik. Letakmemberi cara membuatnya. membantu menawarkan dagangpanas, masukkan cokekan wadah di dalam Teman-teman Tiana langsung annya. Akhirnya, semua dagang-panci lat ke lemari pendingin magic com dan nyalakan. an Tiana ludes terjual. Kini, giliran berterima kasih akan hal itu. # Aduk-aduk agar me- simpan di dalam freezer. Tiana yang menolongcokelat temannya. Tunggu sampai cokelatnya lelehdia sempurna. Cokelat le- *Zainab Akhirnya pulang dengan Untoro bersekolah di SD II membeku, lalu diambil. Kelehhasil siapRp dipakai. membawa 30.000 kareAl-Abidin Surakarta. Penulis cilik luarkan cokelat dari cetakan Masukkan potongan apel na. Dia menjual tempat pensil ini tinggal di daerah Nusukan, chocoappleke dalam alat masingpembuat es es batu. Dan, dan tempat permen Banjarsari, Solo. batu. Masing-masing satu ba- ous siap dimakan. Selamat gian saja. Selanjutnya, masuk- mencoba. # Amrih Rahayu

da seorang anak yang bernama Tiana, dia adalah anak pintar dan baik hati. Dia duduk di kelas 3 SD Al-‘Alim. Hobinya membaca buku. Pelajaran kesukaannya adalah bahasa Inggris. Suatu hari, Tiana bangun, mandi, salat subuh dan sarapan. Lalu, Tiana menuju ruang makan yang terletak di dekat dapur. “Lauk hari ini adalah sayur bayam yang berprotein dan tahu goreng,” kata ibu. “Baik, Bu,” kata Tiana. Selesai makan, Tiana mengambil tas dan bersalaman kepada orangtuanya. Dia, berangkat sekolah menaiki sepeda berwarna merah muda dan bercorak motif polkadot merah. Jarak rumah dengan sekolah hanya 2 kilometer dari rumahnya. Dok Setelah memarkirkan sepedanya, ia menuju kelas yang terletak di samping kantin. yaitu, kelas 3 Ar-Rahman. Di sana sudah ada Lisa, Linda, Tina, Lusy dan Amelia. Tiana duduk di kursi paling depan dan sebangku dengan Tina. Pelajaran pun mulai. Beberapa saat kemudian, teeeet... teeeeeet. Bel tanda wak- mikirkan tentang market day. memotong hampir sebotol lalu an. Saat istirahat, Tiana memtu istirahat pun mulai. Semua dia masih memikirkan apa yang memasang resleting di bagian beli es teh dan nasi goreng lalu menceritakan tentang mimyang ia potong. anak berhamburan keluar kelas harus ia jual. Cara membuat tempat per- pinya pada teman nya. Selesai “Hmmm apa yaa aha mungtermasuk Tiana. Dia menuju kantin dan me- kin aku bisa menjual snack. men adalah memotong bagian belajar, Tiana pulang dan tingmesan roti bakar dan pop ice. Hmm tidak ah, kan snack ba- bawah dua botol dan membuat gal tersisa dua hari lagi market Dia menikmati pesanannya yak di kantin sekolah.” Sambil dua sentimeter gulungan ker- day akan dimulai. Sesampainya di rumah, Tiana sembari mengobrol dengan te- terus memikirkan, tiana ber- tas dan menempelnya di dalam man-teman di kantin. tak lama, jalan-jalan keluar rumah. Dia dan lalu dia membuat banyak langsung melanjutkan membubel tanda istirahat selesai pun berjalan melewati rumah te- sekali tempat pensil dan tempat at kerajinannya membuat temperpustakaan mulai sepi. ni cerita tentang sebuah pat pensil dansudah tempat permen. berbunyi. Anak-anak menuju tangganya,yang bernama Kela, permen yang akan dia jual. segera bersama Aisha Jasmina Z* desa. Desa ini bernama Saat tidur, dia pulang kembali bermimKarena kelelahan, dia terti- Aku rumahnya besarKarya: dan megah. kelas masing-masing. dan ibuku. Baru setengah Desabelajar, Suka Maju. Suatudi pi dengan hal yang sama. Lalu, dia melewati gang sem- dur. Dia bermimpi sedang ber- ayah Selesai para siswa sampai desa terpencil di Kemupedapunkamar, sudahaku tak sudah sabar pit dan tiba-tiba melihat seo- dagang dan dagangannya habis jamTiana SD Al-‘Alim salat zuhur. pulas. Keesokan BuSemua Lisa sampai rumah ada Bu tertidur perpustakaan mini. mah laman keLombok, menunggu market day itu.hariSaat dibeli. suka bahkan rang pengemis tua yang sedang dian, pulang rumah. Nusa membuat aku terbangun menSedangkan Liza,kebadari nya, sebelah rumah Liza, ada ru- Tukinem. pelajaran aku tidak ketika berkonsenyang sampai sedih tidak memungut sampah dan Tiana ***Tenggara Barat. Karena Di bau yang sedap. Mbakuntuk Siti sampai rumah kosong yang Tiba-tiba sudah tidak tempatnya yang agak jauh mah trasi karena aku tidak sabar ungian jatah membeli da- cium merasa kasihan. ada rumah ibu. Setelah Mamat. sinilah kami akan Bang dariKeesokan perkampungan warga Tiana dan terpakai. besok.ternyata karena besok adalah gangan Tiana. Sedangkan Mira, tukOoo.. ide besarDi muncul di kepalanya. harinya, aku menjemput Liza mini.dan dari***rumah Bu Lussy sampai sarapan, khalayak ramai, desa ini terkehari di mana sekolah menjadi Setelahperpustakaan itu, dia pulang mendapat pengumuman mart- membuat menuju panKenapa aku dan temanku san kurang day tertata dan hari disepertiberangkat pasar. langsung mengambil botol- rumah Pak Lukas. Tugas pun untuk ket agak day. Martket artinya, perpustakaan mini? siplin. *** letaknya agak jauh dari Besoknya dia langsung be- tai yang botol bekas yang ia miliki. Dia selesai. berjualan. Jadi, Tiana harus men- membuat Aku segera mandi, dan ma- desa kami. Di sana, kami berwarga di deBisa dilihat dari rangkat ke sekolah dan belajar kemudian, agar membuat banyak jual sesuatu yang unikkebiasaan dan bagus Tujuannya ombak mencari telah batu sore. Kali Mereka ini menunya menjadi gemar membaca, sebagian penduduk mereka saku Hari yangdan ditunggu bahasa Inggris. belajar main barang kerajinan seperti tempat kan untuk dijual di sekolahnya. penat bermain itu karang. mengyangDimasih tiba. hariSetelah ini adalah market day. tentangbebalung. hewan danBebalung buah-buahpensil danmereka tempat bisa permen. Dia adalah rumah,membuang Tiana masihsamme- sehingga pah di sungai, suka menebang alihkan diri untuk melakukan makanan khas dari Lombok lho. di pantai, aku dan Liza segera pohon, pergaulan yang kurang hal-hal yang lebih bermanfaat, Terbuat dari tulang iga sapi, atau mandi. Waktu tak terasa cepat berramah dan suka mendengki. Se- selain melakukan hal-hal yang kerbau. Kenyang sudah peruthingga terlihat antara penduduk kurang baik. Sangat keren kan ku. Aku pun segera kembali ke lalu, selepas mandi, kami segeperpustakaan mini perdesaan. ra menuju perpustakaan mini. satu dengan lainnya kurang me- tujuan kami ini. Kami mulai membersihkan Kulihat sekeliling perpustakaan. Aku dan Liza tertidur di sana. miliki hubungan yang baik. “Ah... belum ada siapa-siapa. Sampai jam 2 siang. Setelah itu, Namun meski sebagian besar rumah, mengepelnya dan mebertabiat seperti itu, ada seba- nata dua rak buku besar saling Tapi, lagian masih pukul 14.30 aku dan Liza membeli siomay gian kecil yang berbuat baik. berhadapan agar buku-buku WIB, mungkin nanti jam 3 mulai seperti yang aku makan kemarin. Masih ada satu jam untuk yang kami Bolo kumpulkan dapat di- banyak yang datang,” pikirku. Simaklah ceritaku, kalian akan nih alo teman-teman, kenalkan Sahabat edisi kali Aku pun keluar dari per- beristirahat. Kami lebih memimasukkan ke dalamnya. tahu. ini. Namanya Kevin Nathanael ai temanChristian Pinandita. Temboknya, lukis de- pustakaan. Kulihat Bang Amir lih untuk membereskan buku. Pada suatu pagi Kevin. yang cerah, teman, Panggilannya Putra dari Ibu Sulamit inikami lahir di ngan cat. Lukisan itu tentang sedang duduk di dekat pohon Kulihat jam tanganku. Ternyata ketika burung mengkenalkan Sukoharjo, 20 Maretkolibri 2009. Kevin suka banget makan es krim. tinggal menghitung identik Nah, jika penasaran adik-adik bisa membuat sudah pukulhari. tiga!Imlek Warga desadenga lampu lampion. Aku Imlek pun 2017 berteriak buku Sebagi ma- mangga.erayaan hinggapi akudibaSahabat Bolo ya. kaliBerikut cara membuat lampion dari Saat ini, bunga-bunga, Kevin bersekolah SDN manfaat Kemasan baca Surakarta. sendiri lampion di rumah. Jangan lupa ajak orang tua untuk membantu dan mengawasi syarakat Lantainya sambil mendekat. “Bang, beli sudah mulai banyak yang mengun dari tidur, laluKevin kurapikan ini. Namanya Kirana lain sibuk bersekolah, juga mengisi waktu sekitar. luang untuk stoples kaca seperti dilansir Wikihow, baru-baru ini. ngunjungi perpustakaan ini. kami berikeren alas ya. tikar sederhana. siomaynya satu ya.” ranjang. Segera aku mandi, dandrum. Kusumaningtyas. menyalurkan hobinya, yaitu main Wah, Kevin Dari hari ke hari, perpustakaTidak ada satu menit, Bang Ada dua meja besar untuk alas memakai kaus lengan pendek Kirana, begitu pangjuga suka ikut acara fashion show. Wajahnya yang fotogenik Bahan dan peralatan yang dibutuhkan: sepi pengunjung. jendela kami Amir sudah selesai mengemas an mini ini tak yang sangat kucintai. dan murah membaca. gilan akrabnya, lahir senyum ini,Semua mengantarkami kaca berhasil, - Stoples -di Cat semprot warna merah agarJuara tidakHarapan panas. Juga ada pesananku. Setelah kubayar, Kuyakin usaha Selanjutnya, aku membanSolo,15 Maretkaca 2011 kan Kevin buka menjadi - Polatabiat gambarwar-lalu. Lilin (lilin berukuran yaitu Makan 3 kipas angin aku nikmati siomay Bang Amir untuk mengubah tu ibu mengepel lantai. 1 Lalu, Putri Ayah Agus kecil lebih disarankan) Fashionpelengkap Show di Rumah ga desa. Setelah beberapa - Kertas memohari - Pasir, garam laut, atau garam epsom (pilihan) bekas yang kami cuci tangan dan membantu ibu mini Susilo dan Bunda Pringsewu Solo, beberapa waktubeli dari di dekat perpustakaan. aku membangun perpustakaan “Nyam… nyam... nyam... Gunting Kawat gantungan tukang loak. Mengumpulkan menyiapkan sarapan. Selesai Rubiyanti ini seka-(pilihan) lalu. Pengin main drum sama desa jadi enak sekali,” kataku sambil te- mini ini, warga - Kawat teballebih (pilihan) - rang Gunting kawat (pilihan) uangnya lho. sarapan, aku pamit pada ibuKevin? un- Yuk, duduk di TK B main cukup saja kelama rumahpandai. Dan- aku juga senang, Tang (pilihan) “Syukurlah… sudah tuk bermain ke rumah Liza.nya di seputaran di KBIT-RA Alif Smart Kratonan, Se- selesai rus mengunyah siomay. “Hey Hanna, kok malah ma- karena aku dan teman-temanku semuanya! apa yang Tak lama aku sudah naik an- Solo. Surakarta. Bocah canrengan, # Amrih Sekarang, Rahayu dong menuju rumah Liza de- harus kita lakukan?” Tanya kan siomay,” kata Liza tiba-tiba. mendapatkan penghargaan katik yang bercita-cita rena kerja keras kami. “Eh, Liza...” ngan membawa 3 buku untuk Mira. menjadi pramugari ini cat kaca mengering Cara membuatnya: Dan, Alhamdulillah sekarang 4. Setelah suka “Pantes kamu gendut…” cibir “Bagaimana kalau perpustadikumpulkan. Buku itu akan banget makan seluruhnya, lepaskan pola kerwarga desa sudah berubah, cara kami kumpulkan untuk perpus- kaan mini ini kita buka dari pu- Liza. 1. Buat gambar di atas nasi goreng dan ayam tas. “Hey, kul 15.00-17.00 WIB sore? Setuju takaan mini di desa. kertasjangan memo.mengejek Atau, bisaya,” berpikir mereka menjadi lebih goreng. Sedangkan 5. Masukkan lilin ke dalam stoppintar, tak suka berburuk sangka dumelku mau kalah. sti“Liizaaaa...” Panggilku, begi- gak?” Usulku juga tak menggunakan hobinya mewarnai les. Untuk mempertahankan Kami segera menuju “Setujulah bos,” jawab meretu aku tiba di rumahnya. ker bergambar kesuka-per- lagi dan sebagainya. Dan sekadan menari. posisi lilin, tuangkan sedikit pustakaan. Perpustakaan sudah rang, aku sudah bersekolah di ka mantap. Liza pun membuka pintu. an. Gunting gambar dan Dari hobinya ini, pasir, garam laut atau garam Ramai perpusta- sekolah negeri, tak lagi sekedar “Sekarang yang harus kita la- dibuka. “Eh Hanna, mau main ya,” rekatkan di sekali luar stoples. Kirana berhasil meraih epsom ke dalam stoples. kukan adalah mempromosikan kaannya. Banyak sekali yang da- belajar di alam bebas. Karena kata Liza. sejumlah prestasi. gagang lampion jika “Iya, sekalian ngumpulin perpustakaan kita kepada warga tang. Mungkin, karena sebagian aku mendapatkan beasiswa dari 6. Buatkan Seperti -Juara 3 lomba Anda ingin menggantungnya. pemerintah daerah Lombok. warga desa tidak bersekolah desa,” ucap Liza. buku,” kataku penuh semangat. 2. Semprotkan cat kaca mewarnai tingkat TK Lilitkan kawat tebal mengeresmi di sekolahan, “Ya, ibu dan ayah kita, secara Aku dan Liza segera masuk. warna merah ke permu-ter- Kuharap, semoga saja dari hari se-eks Karesidenan lilingi mulut stoples tepat di ke hari, warga desa jadi tambah aku dan teman-temanku, Di sana kulihat Mira sedang du- juga harus kita ajak untuk ikut masuk kaan stoples. Pastikan Surakarta di SD Muhabawah celah tutupnya. Selanmereka senang sekali pandai dan rukun. Amin...# mempromosikan perpustakaan jadinya duk menunggu. untuk menyemprotkan madiyah 1 Surakarta jutnya, tarik kawat ke arah atas dengan adanya perpustakaan “Sudah cukup belum, buku- ini,” kataku. cat secara merata, dan (Piala walikota Surakdan lengkungkan di atas stopini. Mereka membacakebuku nya?” tanya Mira. melapiskannya atasde- arta) dan Juara 3 lomles sesuai ketinggian. Kemudi* Aisha Jasmina Z, penulis cilik ngangambar antusias. *** “Yes, udah 99 buku terkumyangBuku-buku telah dire- ini ba mewarnai di THR an potong kawat. kelas IV di SDIT Nur Hidayah sebagian sumbangan dari Kami pun memulai mem- juga katkan. pul. Ayo kita mulai membuat Sriwedari dalam rangSurakarta ini tinggal Baturan, promosikan kepada warga desa. warga kaya di desa kami. perpustakaan mini,” ujarku. ka Hari Amal Bhakti Nah, lampion sudah jadi. Lilin Colomadu, Karanganyar. pukul 17.00mengeWIB sore, Aku, Liza dan Mira sibuk Aku mempromosikan dari ru3.Jelang Biarkan cat kaca Kementerian Agama di dalam stoples tinggal dinyalaring, sekitar 10 menit. ke-71. Mau belajar kan. Dan, lampion gantung dari mewarnai sama Kirastoples sudah siap bersinar. Selana? Yuk main ke rumat mencoba... # Amrih Rahayu mahnya di Seputaran Foto-foto: Wikihow Kadipiro, Surakarta. #

I

Perpustakaan Mini Perdesaan

Sahabat bolo

H

Cobain Yuk...

Bikin Lampion Gantung

Sahabat bolo

ist

P

Sahabat bolo

Sahabat bolo

H

Sahabat bolo

Sahabat bolo

Dok Pribadi


F milia

www.joglosemar.co

minggu, 26 februari 2017

5

PUB eRTA

Klinik Curhat Kirimkan curhatan kamu ke redaksi Joglosemar, Jalan Setia Budi nomor 89 Surakarta, 57134 atau lewat email dengan alamat harianjoglosemar@ gmail.com atau sms ke 087735001497 dengan menulis ”Klinik Curhat”. Rubrik ini diampu Fakultas Psikologi Universitas Muhammadiyah Surakarta.

Anak Kesulitan Belajar

Ajarkan Tanggung Jawab Sejak Dini

Joglosemar | Kurniawan Arie Wibowo

M

mahaminya dengan benar. Ada beberapa cara seperti dilansir Okezone dari Ahaparenting, Rabu (22/2). Ajari anak selalu membereskan tindakannya. Jangan memarahi ketika dia menumpahkan minuman di lantai atau karpet. Tapi, ajarkan kepada mereka untuk selalu membersihkan apapun hal buruk yang dihasilkan dari tindakannya. Katakan padanya bahwa tidak apa-apa menumpahkan minuman tanpa sengaja. Tetapi harus dibersihkan. Selanjutnya, biarkan dia melakukan tugasnya sendiri. Biarkan anak menyelesaikan tugasnya sendiri. Tugas Anda adalah mengawasinya dan membantu jika dia memang benar-benar membutuhkannya. Selama dia bisa melakukannya sendiri meski hasilnya kurang maksimal, akan lebih baik daripada nilai sempurna dari hasil kerja orang lain. Lalu, daripada menyuruhnya, lebih baik berikan pertanyaan yang dapat membuatnya berpikir. Jangan memerintah tanpa memberi contoh, karena ini akan membuat anak merasa hanya disuruh-suruh. Sebaliknya, tanyakan padanya tentang seperti “Apa yang harus kamu lakukan sebelum pergi ke sekolah?” Jangan lupa juga, ajari cara meberinteraksi dengan orang lain. r, a s a hD but Sekola Ketika anak Anda bertengkar SD bangku mencuci ram i d k a n n a dengan kakaknya dan mema e s k d u i m u r Unt and ntu a ha bisa m bisa memba akaian, k hany Tetapi a h buat si kakak menangis, jaa id d t u k s ga ur p -ana diri. reka ereka ju ng, menjem piring. Sengan paksa dia untuk segera il, anak asa percaya M g c e n i. a k ir t k r d i ia eja sen an s ra be ncuc gan r k a e n a c m e i m e m r d meminta maaf. Karena itu n m n ja li a a a s dia dibeka nyiapk ihkan meja d ah mulai bis a haru g m i e ju ir s artinya dia hanya akan med r m d a u e k s n p b ga ada i, da mere mem ereka ju nyapu lanta ab terh ereka. w minta maaf karena terpaksa m m . , ja m r b u a g a a it n n e w ,m kam lain terta nggu gung ja n debu embereskan dan menjadi tidak berarti i akan a dari ta g k i in n , a la ih t a s u r r y be Dim rgan us be rta m r a e a s lu h e n s untuk kakaknya. k a a ia k i dan bih lu hwa d bersih ih sendir b yang le Quicnya ba le n la Sebaliknya, dengarkan a a h g a p n e k u ri A k sud kuat di ab pada lingk Okezone da an SM a ak-ana alam kehid p apa yang membuat si n a P a r , e M ir b ja S w s ma ld gung ja r nanti. Dilan 2), berikut be ada usia re agai ha membantu kecil kesal kepada kaa b r d e a / a p b P 2 s 2 e n n bisa t erika abu ( kuka saat b a u R la ib k , p e d s e r m s m kaknya. Lalu tanyakan ip e u t u r r irty ri. M nya : g har ong pinta kandd at usia hari-ha nan, memot mbuang ab yan k e w g s padanya apa yang ja in n t a g n n e ka dup tanggu k berdasarka kan ma n halaman, m iknya. Pada p bisa dilakukan untuk ia y a n n e d a m ik-a sihk anak-a ember i menjaga ad dah bisa memembuat keadaan , m n u n a h a d pa su 5t h, sam k-anak juga dalam tugas hal usia 3menjadi lebih baik sampa sekitar an beberapa TK na ya a K , n T a ja k u a t a k ju g m n a u n e n a sehingga dia bisa k b r a a k r i k la a o u ia ak us me Unt ersih ban ah bisa rmasuk mem alatan kan be eperti memb d n bermain lagi deu a s g a k in e r r as iri. T n pe mere h tangg k a send yiapka embereskan ngan kakaka n n a e m h u r m r e s ed # Deti isa m bantu e. b h n m a a e n g g a nya. # Amrih m n k ju i, rua eka i ma sendir n. Mer ember a m k a Rahayu n a m d ndiri untuk idur se t t a p tem n. liharaa wan pe akan tanya ‘kok namembawa tas sendingis?’ atau lihat ri, membereskan Untuk orangtua nangis, mainan dan mea s n ra mengajarka dia jadi enggak makai sepatu wab, rewel,” jelas sendiri. Karena tanggung ja wanita murah itu, orangtua rlu Anda tak pe senyum ini. harus mulai dan h ra Astrid mempercaa m h mara menambahyakan pada si a y menyuruhn kan, setelah kecil tentang . mengajarkan hal ini dan tidak u it i in rasa mandiri dan berusaha untuk kepedulian, maka rasa memanjakan mereka. tanggung jawab akan oto“Tapi yang jelas orangtua matis dimiliki oleh anak-anak. harus sabar. Karena masih kecil, Karena itu, sebagai orangtua, mungkin mereka pakai sepatuAnda harus mengajarkan rasa nya lama,” lanjut Astrid. mandiri dan peduli pada anak Hasil dari pembentukan sejak kecil. karakter dalam lingkungan Tapi, jangan coba-coba menmembuat anak dengan usia 2 tahun sudah mampu memahami dikte anak. Untuk mengajarkan rasa tanggung jawab, Anda tak keadaan di sekitarnya. Perlahan, perlu marah-marah dan menyumereka mulai memiliki sikap peruhnya ini itu. Tetapi ajarkan duli pada orang lain. dengan cara yang lebih halus “Kalau sehingga dia memama nangis, dia

engajarkan rasa tanggung jawab pada anak bisa ditanamkan sejak dini. Bahkan dari umur 2 tahun, si kecil sudah bisa dilatih untuk bertanggung jawab terhadap dirinya. Meski terlihat masih sangat kecil, namun pada usia 2 tahun, seorang anak sudah bisa melakukan beberapa hal sendirian. Tetapi, Anda harus bersabar karena dia akan melakukannya dengan gerakan yang lambat dan cukup memakan waktu. “Anak 2 tahun sudah bisa makan sendiri, pakai baju sendiri, sampai bicara apa yang dia mau. Tanyakan saja hari ini mau pakai yang ini atau yang itu,” ujar Psikolog Anak dan Remaja Astrid WEN, seperti dilansir Okezone di Jakarta baru-baru ini. Beberapa hal yang bisa dilakukan oleh anak-anak berusia 2 tahun dengan sederhana antara lain

! ! S TIP

a y n s a g u T n a k i a u s e S ia Anak,

s U n a k i a Sesu

S

Pertanyaan: Saya seorang ibu dengan 3 orang anak. Anak saya yang bungsu berusia 8 tahun dan sekarang berada di kelas 2 di suatu SD swasta di Kota Solo. Saya amati anak saya ini agak berbeda dengan 2 kakaknya terutama dalam hal akademik. Sejak kelas 1 SD, ia mendapatkan nilai-nilai yang kurang memuaskan di kelas, baik saat ulangan maupun saat ujian. Menurut laporan guru, ia juga lebih senang bermain saat di sekolah dibandingkan mengikuti aktivitas belajar. Saat diberi pertanyaan ia tidak dapat menjawab, tetapi ia tidak pernah menyampaikan kesulitannya di mana. Ia hanya mengatakan bahwa ia tidak tahu jawabannya. Ia baru bisa menjawab soal setelah menghafalkan materi berkali-kali di rumah. Dia lebih suka beraktivitas bersama ibu seperti menyapu, memasak dan bermain. Mohon penjelasan, bagaimana cara saya menyikapi anak saya ini? Terima kasih atas penjelasannya Sholehah, Solo Jawaban: Berdasarkan cerita singkat ibu di atas, saya menduga anak ibu mengalami kesulitan belajar. Terkait kondisi tersebut, ibu bisa melakukan langkah-langkah berikut ini: Lakukan pemeriksaan terhadap kondisi psikologis ananda secara lebih teliti dan menyeluruh (bisa meminta bantuan Psikolog) untuk memastikan apakah ada hambatan dalam potensi kecerdasan, hambatan dalam pemusatan perhatian, kesulitan berkonsentrasi, atau ada kondisi lain. Ciptakan suasana belajar yang lebih menyenangkan agar ananda dapat menikmati suasana belajar. Paling tidak ia memiliki kebiasaan belajar yang teratur. Bantu ananda dalam proses belajarnya. Proses belajar dapat dilakukan secara langsung oleh anak dengan mempersepsikan atau memaknakan berbagai stimulus atau objek yang ditemui, mengenali objek tersebut, dan mempelajarinya secara langsung. Namun proses belajar dapat pula terjadi dengan bantuan mediator atau orang dewasa (orangtua atau guru) yang ada di dekat anak. Model belajar seperti ini

WS Hertinjung, MPSi Psikolog

disebut dengan Mediated Learning Experience (MLE) atau pengalaman belajar melalui mediasi, seperti dikemukakan oleh seorang ahli pendidikan bernama Pnina Klein. Ada 5 tahap dalam MLE, sekaligus contoh penerapannya sebagai berikut: Focusing: Memfokuskan ananda pada satu stimulus atau objek yang ada di dekat ananda Meaning: Mengenalkan ananda dengan objek tersebut dengan cara memberi nama (misal, wortel) Expanding: Memperluas pemahaman ananda mengenai objek tersebut dengan cara memberi informasi tambahan, seperti warnanya orange, bisa dimasak atau dibuat jus, mengandung vitamin A dan dapat menyehatkan mata dan lain-lain. Giving feeling a competence: Memberi apresiasi atau pujian pada ananda ketika ananda menunjukkan kemajuan. Regulation of behavior: Membantu ananda dalam mengatur perilaku dengan menjelaskan aktivitas-aktivitas secara bertahap agar ananda memiliki pemahaman mengenai proses dan tidak terburu-buru. Memilih sekolah yang dapat memfasilitasi penggalian bakat (multiple intelligence) dibandingkan sekadar mengutamakan kompetisi akademik, akan lebih tepat bagi ananda. Lebih aktif menstimulasi ananda dengan berbagai aktivitas yang dapat merangsang berbagai modal yang dimilikinya (penglihatan, pendengaran, dan motoriknya), dengan cara memberi contoh untuk ditiru ananda, melatihkan secara berulang-ulang secara jelas dan sederhana. Semoga dengan mencoba 5 saran di atas, ibu akan menemukan cara yang tepat memperlakukan ananda. Yang juga perlu ibu ingat adalah, bahwa setiap anak istimewa dan memiliki keunikan Wassalam,

Idea Siapkan Lemari Agar Kamar Tetap Rapi

U

ntuk menyimpan pakaian dan aksesori yang semakin tahun semakin bertambah, Anda memerlukan lemari. Namun, Anda tak perlu sampai menambah lemari untuk mengatasinya. Anda hanya perlu memanfaatkan lemari yang ada dan gunakan dengan lebih cerdas. Simak ulasannya seperti dilansir Okezone dari Realsimple, Senin (20/2)

Cloudfront.net

Simpan Mainan di Lemari Jika Anda memiliki anak yang masih kecil, tentu ruangan akan lebih sering terlihat berantakan saat mainan dikeluarkan. Namun, Anda bisa memanfaatkan sebagian ruangan di lemari untuk menyimpannya ketika si kecil sudah lelah bermain. Daripada menyimpannya di sudut ruangan yang lebih memakan tempat, menempatkannya di dalam lemari bagian bawah membuat ruangan terlihat lebih rapi.

M anfaatkan Belakang Pintu Anda tentu tahu jika bagian belakang pintu kamar bisa digunakan untuk menggantung sesuatu. Bahkan, Anda bisa menggantungkan rak sederhana untuk menyusun sepatusepatu kesayangan di sana. Sedangkan di bagian bawahnya, Anda bisa menempelkan gantungan lain untuk menggantung tas, handuk, dan sebagainya.

Masukkan Keranjang ke Lemari Anda bisa memanfaatkan ruangan di dasar lemari dengan memasukkan keranjang atau basket. Gunakan basket tersebut untuk menyimpan benda-benda yang sulit dirapikan, seperti mainan atau peralatan olahraga. Jika membutuhkannya, Anda hanya perlu menarik keluar basket dan memasukkannya kembali setelah selesai. # Amrih Rahayu


SOSOK

6

www.joglosemar.co

MINGGU, 26 februari 2017

Niken Pupy Satyawati, Deklarator Masyarakat Anti Hoax Soloraya

Operasi Senyap Melawan Berita Bohong Jika tidak ditangani dengan cepat kabar hoax akan menggelinding bagai bola salju seiring dengan share yang dilakukan penerimanya.

B

elasan tahun menjadi jurnalis media lokal di Solo membuat pemilik mana Niken Pupy Satyawati sangat menghargai informasi. Baginya, informasi yang benar adalah nutrisi yang sehat bagi pikiran masyarakat. Sebaliknya, informasi dan berita hoax sangat dibencinya. Banjir informasi bohong (hoax) saat Pilpres lalu menyulut keprihatinan Niken. Kegemarannya berselancar di media sosial akhirnya membawa Niken untuk turut serta memerangi hoax. Bahkan, ibu muda ini menjadi “panglima” komunitas Masyrakat Anti Hoax Soloraya. “Sejak Pilpres banyak informasi berisi fitnah, ratusan dan hoax,” ujarnya kepada Joglosemar, Rabu (22/2) Keprihatinannya ini mengantarkan Niken pada sosok yang juga gencar melawan hoax. Lingkar-lingkar diskusi bersama rekan-rekan yang menaruh keprihatinan yang sama semakin memperluas pemahamannya tentang berbagai jenis hoax dan tujuannya. Mulai dari hoax untuk kepentingan politik, bisnis, hingga menghancurkan karakter dengan menduplikasi akun. Menurutnya, saat ini hoax telah mengancam persatuan dan kesatuan. Presiden, Jenderal TNI, Kapolri bahkan menjadi korban hoax. Bahkan di Solo, akun Facebook Humas Satlantas juga jadi korban. Menurut Niken, ironisnya banyak yang tergagap saat menjadi korban hoax. “Banyak yang tergagap tidak tahu harus berbuat apa, padahal persolan ini perlu respons cepat. Masalah Medsos harus diselesaikan dengan Medsos,” terangnya. Deklarasi dan Aksi

Nikan lantas memberanikan diri untuk melakukan langkah kecil. Deklarasi Masyarakat Anti Hoax Soloraya dilakukannya 11 Desember tahun 2016 lalu. Siapa sangka, langkah kecil yang dilakukan Niken dan “gerbongnya” menginspirasi sejumlah daerah untuk membentuk komunitas yang sama. Bahkan Fanpage Facebook Mayarakat Anti Hoax Soloraya dan disukai lebih dari 100.000 akun. Langkah kecil, Niken kini berbuah manis. MasyArakat Anti Hoax mulai dilirik seiring dengan semakin derasnya informasi hoax yang bertebaran di media sosial. Kepala daerah, Polres/Polresta, hingga sejumlah sekolah mulai menjalin kerja sama. Menjadi pembicara dalam Seminar Anti Hoax menjadi aktivitas Niken saat ini. Setidaknya, Niken juga dibantu enam orang yang turut aktif menjadi pembicara dan 50 relawan dari berbagai macam profesi dan preferensi politik. Pendek kata, bagi Niken bertarung melawan hoax di media sosial bagaikan perang gerilya. Setiap hari serdadu-serdadu tak bertanggungjawab menyebar hoax. Jika tidak ditangani dengan cepat kabar hoax akan menggelinding bagai bola salju seiring dengan share yang dilakukan penerimanya. Oleh karena itu, mengonfirmasi kebenaran berita dan memberikan label hoax harus segera dilakukan agar tak meracuni isi kepala penerima pesan. “Aksi kecil tapi senyap. Kerja kita nggak kelihatan orang,” katanya. Diakui Niken, “operasi senyap” melawan hoax di media sosial masih jauh dari harapan. Sinergisitas, kolaborasi dengan tokoh masyarakat, penegak hukum menjadi kunci keberhasilan melawan hoax. Namun demikian, pendekatan yang dilakukan harus persuasif. Baginya, hanya pelaku hoax yang sudah menyerang presiden dan pejabat negara yang perlu penanganan hukum. Niken berharap semakin banyak pihak

yang terlibat dalam memerangi hoax. Kini, ia dan rekan rekannya tengah menjajaki perguruan tinggi dan berbagai simpul sosial untuk turut serta dalam memerangi hoax. “Mudah mudahan semakin banyak yang berkesadaran untuk turut memerangi hoax,” katanya. # Arief Setiyanto

Foto-foto: Joglosemar | Kurniawan Arie Wibowo

Biodata Nama : Niken Pupy Satyawati TTL: Sragen, 18 Maret 1974

Jadi Korban Bullying

T

ak jarang Niken di-bully di media sosial. Terlebih pengguna Medsos telah terbelah dalam preferensi politik dan aliran keyakinan. Namun demikian, hal itu tak menyiutkan nyalinya. “Bully, pasti ada. Malah sampai nggak kehitung jumlahnya,” ujar Niken. Bagi Niken memang butuh komitmen untuk memerangi hoax (berita bohong). Tugasnya sebagai ibu rumah tangga tak menghalanginya untuk terus melakukan pertempuran,

bahkan saat memasak di dapur. Dengan bermodalkan smartphone, ibu tiga puteri ini terus memantau berbagai broadcast dan berita hoax. “Sambil masak juga tetap mantau informasi. Pokonya kapanpun di mana pun,” ujarnya. Namun demikian, kesibukan Niken ini tak lantas membuatnya melalaikan kewajibannya sebagai seorang istri dan seorang ibu. Terlebih, dari pernikahannya dengan Anas Syahirul tahun 2000 lalu ia dikaruniai tiga orang buah hati. # Arief Setiyanto

Pendidikan: SDN Gemolong 1 SMP N Gemolong 1 SMA 4 Surakarta S1 Ilmu Komunikasi Universitas Sebelas Maret S2 Ilmu Komunikasi Universitas Muhammadiyah Surakarta (menempuh) Karier: Mantan Reporter Solopos Mantan Redaktur Solopos Pengajar tidak tetap Fakultas Psikologi UMS

Buka Buku Baru Terjebak dalam “Cinta Segitiga”

W

ajah yang cantik bukan jaminan seorang wanita berhasil dalam menjalin sebuah hubungan dengan seorang lelaki. Itulah yang dialami oleh Stephanie si Putri Ketimun. Meskipun cantik, dia justru kerap patah hati. Selain Steph, ada juga teman lamanya yang masih jomblo. Namanya Awy si Pangeran Naga. Cukup ganteng dan pintar tapi belum beruntung da-

lam percintaan. Awy ini akan menjodohkan Steph dengan temannya, Gandhi. Dengan rencana itu, dia berharap kutukan jomblo itu segera berakhir dan berimbas pada dirinya. Tapi, yang terjadi justru sebaliknya. Pertemuan yang Awy rencanakan gagal total. Parahnya, secara tak sengaja Awy “melamar” Steph saat percakapan dalam telepon. Dan, hubungan mereka pun makin aneh.

Kemudian, secara tak sengaja, ketiga orang itu bisa bertemu di warung sop kaki kambing milik Gandhi. Dan, Gandhi juga terpesona dengan Steph. Apakah kisah “cinta segitiga” ini akan mulus atau justru berhenti sebelum dimulai? Baca saja kelanjutannya di buku karya Ifa Avianty Cinta dalam Semangkuk Sop Kaki Kambing. Monolog tokoh Steph, Awy dan Gandhi bisa “menipu” alur yang dibangun oleh Ifa dalam

menggiring pembaca . Monolog yang justru membuat para tokoh misskomunikasi dengan tokoh lain menjadi masalah jadi ribet. Sebagai pembaca saya mendapat kejutan setiap membuka lembar demi lembar novel ini. Seperti rasa sop kambing dengan aneka bumbu dan rempah-rempah, novel ini pembaca tak tahan untuk segera menuntaskan novel ini. Selamat membaca. # Amrih Rahayu

Judul

: Cinta dalam Semangkuk Sop Kaki Kambing Penulis : Ifa Avianty Penyunting Bahasa: Muridatun Ni’mah Penerbit : Indiva Tahun : 2016/Cetakan Pertama Tebal : 176 halaman


7

www.joglosemar.co

minggu, 26 februari 2017

B

Pemilihan Politikus Telolet

ersama tim suksesnya, Tarno memikirkan kiat khusus agar berhasil menarik masa untuk pemilihan bupati di kota. Ia telah menugaskan dua orang untuk hal ini. Tarno menyuruh Sukri dan Sarto—nama bawahannya—agar dapat menyusun rencana kreatif menarik perhatian warga kampung. Dan, selama seminggu dua orang itu mencari cara yang tepat untuk memenangkan pemilihan. Setelah memasuki minggu pertama lebih delapan belas jam Sukri dan Sarto seolah dirasuki hantu yang sama. Dua orang itu bergegas datang ke rumah Tarno di waktu yang sama; dengan warna baju yang sama; langkah kaki bagian kanan terlebih dahulu saat meninggalkan rumah, sama. Pada pukul 13.50 lebih 17 detik mereka sampai di rumah Tarno. Dan lagi-lagi di waktu yang sama. Mereka benar-benar seperti dijodohkan oleh Tuhan untuk mengutarakan ide secara berbarengan. Tarno yang melihat segala hal aneh; tak terkejut sama sekali. Tarno menyambut dua anak buahnya dengan senyum merekah. Lebar. Dua orang itu kemudian dipersilakan duduk di ruang tamu rumah. Lantas, dengan segera pula Tarno menyuruh salah satu pembantunya untuk membuatkan minuman untuk kedua orang itu. Sekali lagi Tarno membuang mukanya ke arah dua anak buahnya: tersenyum. “Bagaimana? Apakah kalian sudah menemukan ide untuk pemilihan Bupati tahun ini?” Tanya Tarno. Secara berbarengan Sukri dan Sarto mengangguk. Kemudian secara kompak mereka mengatakan: “Sudah!” Tarno kembali menarik bibirnya. Ia puas dengan kerja dua tim suksesnya. “Bagus-bagus. Lalu apa ide kalian?” Masih dengan kompak dua bawahnya mengatakan hal yang sama. “Telolet!” Tarno yang belum pernah mendengar kata itu mengernyitkan keningnya. Bingung. “Telolet?” Untuk kesekian kalinya mereka menjelaskan dengan bersamaan. Mereka mengatakan kepada Tarno istilah telolet yang sedang menjadi kegemaran masyarakat. Mereka menyarankan kepada Tarno menggunakan istilah telolet untuk kampanyenya. Akan tetapi Tarno—setelah mendapatkan penjelasan panjang— tidak lekas paham. Dua orang itu sekali lagi menjelaskan kepada Tarno; memaparkan cara untuk menarik perhatian dengan istilah ‘telolet.” Tarno melempar pertanyaan soal bagaimana kongkretnya ide tersebut. “Bagaimana caranya untuk merealisasikan ide itu?” Dua orang itu kembali menjelaskan dengan kata-kata yang hampir sama. “Kita bayar saja seniman. Kita buat sebuah pesta rakyat. Tetapi ada kata telolet di setiap sesi acara. Seperti kita mengubah lirik lagu

S

uasana Kampung Bhinekka mendadak gempar. Pagi itu, pengurus masjid kampung setempat me-

dangdut koplo dengan disisipi kata telolet. Jangan lupa juga kita datangkan beberapa bus untuk memanggil masyarakat dengan klaksonnya yang berbunyi ‘telolet.’ Pasti banyak masyarakat berkumpul. Di saat itulah bapak bisa menjelaskan visi dan misi politik bapak. Hal ini pasti berhasil. Karena dengan membuat masyarakat rileks, mereka mudah terbuai.” Tarno mengiyakan ide dua pengikutnya tanpa pikir panjang; menyuruh mereka mempersiapkan segalanya. *** Seperti sudah direncanakan: Tarno menjalankan ide kampanye menggunakan istilah “telolet.” Ia membuat sebuah pasar malam yang cukup besar. Di sana ia siapkan panggung rakyat untuk para penyanyi dangdut dan penyair menampilkan karya-karyanya. Dan tak ketinggalan dua bus untuk memanggil warga. Begitulah. Ketika klakson bus ditekan kencang kemudian berbunyi: “Telolelet... telolelet... telolelet...” masyarakat yang mendengarnya bertempik-sorak; girang dan lekas berkumpul di lapangan bola tersebut. Mereka menikmati segala hal yang sudah disiapkan oleh Tarno. Dari musik-musik dangdut yang diganti liriknya menjadi berbau telolet. Pun, apabila didengarkan akan berbunyi seperti ini: “Iwak telolet/ Iwak telolet/ Sego jangung/ Sampai telolet/ Sampai telolet/ Tetap dukung Pak Tarno.” Panggung rakyat menjadi meriah karena celetuk dan banyolan mengenai telolet. Tak ketinggalan para penyair yang kocak membuat pelesetan puisi-puisi; yang larik-larik baitnya diganti kata telolet. Seorang penyair membacakan salah satu karya puisi terkenal Indonesia. “Saya akan membacakan salah satu puisi hebat di sini. Judulnya adalah Telolet di Bulan Juni,” ia melirik ke penonton: “Tak ada yang lebih telolet/ Dari hujan bulan Juni/ Dirahasiakannya rintik teloletnya/ Kepada pohon berbunga itu/ Tak ada yang lebih telolet/ Dari hujan bulan Juni/ Dihapusnya jejak-jejak teloletnya/ Yang ragu-ragu di jalan itu/ Tak ada yang lebih telolet/ Dari hujan bulan Juni/ Dibiarkannya yang tak telolet/ Diserap akar pohon bunga itu.” Penonton yang melihat aksi pengisi acara dibuat terpingkal. Tertawa. Tak tertinggal mereka yang merekam semua rangkaian acara; mengunggahnya ke dunia maya. Pun karena begitu masifnya di internet, acara tersebut semakin menarik banyak penonton. Setiap waktu orang-orang berdatangan. Mereka semua seolah tidak sadar sedang dijebak oleh sebuah viral yang diciptakan oleh Tarno dan tim suksesnya. Melihat penonton yang banyak, Tarno lekas

masang sebuah spanduk di pagar depan masjid. Spanduk itu bertuliskan, “Masjid Ini Menolak Mensholatkan Jenazah Pendukung dan Pembela Penista Agama.” Meskipun tidak terlalu besar, dan hanya terpampang di depan masjid, tapi siapapun yang melintas pastilah melihat spanduk itu. Spanduk itulah yang pagi itu ramai jadi perbincangan warga kampung. Ada yang setuju dengan isi spanduk itu, tapi ternyata tidak sedikit pula yang merasa terganggu. Dari raut muka Mas Bro, terlihat dia ada di sisi yang mana. “Apa-apaan sih spanduk itu. Kok rasanya seperti ngancem begitu,” ujarnya dalam hati. “Kenapa Bro? Kok tiba-

Karya Risda Nur Widia* menjalankan rencananya. Dengan klakson bis yang ditekan nyaring, Tarno meminta sedikit perhatian masyarakat. “Maaf sudah memotong kesenangan kalian!” kata Tarno membuka pidatonya. “Apakah kalian semua bahagia?” Dengan serempak masyarakat menjawab: “Bahagia!” Tarno tersenyum lebar. Ia tahu sudah sejak lama masyarakat suntuk akan kebutuhan hidup yang semakin melejit. Masyarakat mudah dibelokkan pada hal-hal berbau keramaian kalau sudah demikian. Dan usaha yang dilakukan Tarno ini berhasil. Tarno sekali lagi menambahkan. “Bagus! Kalau kalian merasa bahagia maka pilihlah saya. Setelah ini saya akan membuat saudara semua bertambah bahagia. Tidak hanya panggung rakyat seperti ini. Saya segera menggratiskan segala hal untuk kalian!” Masyarakat yang sudah mabuk kebahagiaan bertempik sorak menyerukan “hidup Tarno” berulangulang. Mereka tidak mempedulikan atau mengkritisi segala kalimat Tarno. Mereka mengiyakan begitu saja semua janji yang dibuat oleh Tarno. *** Tarno menang besar atas pencalonan dirinya sebagai bupati daripada kandidat lainnya. 80 Persen lebih dukungan masyarakat ditujukan padanya. Ia menjadi seorang bupati dengan cara yang mudah. Pun—seperti yang sudah dijanjikannya—Tarno mencoba merealisasikan satu persatu janjinya; membuat segala akses bagi masyarakat mudah. Akan tetapi, mengemban tugas sebagai

pemimpin tidak semudah seperti yang dibayangkan sebelumnya. Ada saja yang sering menggoyahkan niat baik Tarno. Misal ketika ia dihadapkan pada tumpukan uang yang seharusnya dikucurkan sebagai dana pembangunan, atau ketika ia mendapatkan proyek-proyek dengan nominal besar. Janji Tarno diuji. Seperti kebanyakan manusia yang lemah budi pada umumnya; janji Tarno tergoyahkan. Begitulah. Semua janji manis yang dilafalkan oleh Tarno ketika kampanye memudar menjadi asam pekat. Mimpi-mimpi kehidupan lebih baik yang lantang Tarno kumandangkan ketika kampanye, surut seperti suara “telolet” yang mulai dilupakan oleh masyarakat. Tidak ada hidup mudah yang dijanjikan Tarno. Kehidupan malah berjalan ke arah yang lebih pelik. Angka kriminalitas terus meningkat karena tekanan ekonomi yang semakin tidak manusiawi. Dan Tarno—seolah tidak tahu apa yang terjadi pada masyarakatnya—kukuh dalam kehidupannya yang tenang dan nyaman. Menanggapi hal ini masyarakat mulai merasa ditipu. Mereka sepakat mengadakan orasi untuk menuntut hak. Pun, seperti yang sudah direncanakan, mereka turun ke jalan; menagih janji Tarno. Puak-puak masyarakat yang jengkel turun ke jalan. Mereka berteriak-teriak. “Semua janji yang Anda berikan hanya pembodohan!” “Tukang tipu!” “Pejabat korup!” “Pemakan uang rakyat!” Para demonstrasi terus menuntut kepada Tarno hak-hak yang diingkari. Mereka berteriak-teriak di depan kantor kerja Tarno yang tenang. Ratusan aparat mengawal jalannya orasi. Para aparat itu mencoba mengantisipasi kalau terjadi keributan yang mengancam keselamatan Tarno. “Kembalikan semua hak kami!”

“Pejabat penipu!” “Politikus telolet!” “Politikus yang hanya nyaring diawal tapi sepi di akhir!” “Politikus telolet!” Di rungannya Tarno tidak peduli. Tarno seakan tidak mendengar apaapa atas tuntutan yang sedang diajukan penduduk kepadanya. Bahkan, ketika demonstrasi memanas di luar dan terjadi bentrokan antara penuntut dengan aparat; Tarno sama sekali tidak mendengar. Tarno tetap santai seperti tak terjadi apa-apa. Ia malah menggoda wanita-wanita cantik di akun instagramnya selama kekacauan terjadi. Akan tetapi tanpa diketahui Tarno, masyarakat sedang mengutuk dan mendoakan segala hal buruk kepadanya. *** Sehari setelah bentrokan terjadi, kehidupan Tarno benar-benar berubah. Ia seolah mendapatkan balasan atas apa yang telah dilakukannya. Tarno terkena kutukan dari perbuatannya. Suaranya yang normal menghilang. Bahkan ketika berbicara dengan orang lain selalu saja kata: “telolet” yang keluar. Tarno kebingungan akan hal ini. Tarno mencoba mengonsultasikan kepada para dokter. Hasilnya nihil. Para dokter tidak tahu apa penyebabnya. Tarno membawa penyakitnya ke luar negeri untuk diteliti dan ditangani secara serius. Hasilnya sama saja. Pelan-pelan, Tarno mulai frustasi. Bahkan, ia memilih untuk pensiun dini. Tarno menjadi pria yang pemurung. Sampai kemudian ia kehilangan akal dan berkeliaran di jalan. Dan setiap kali bertemu dengan masyarakat, ia selalu melafalkan kata “telolet.” Karena hal inilah akhirnya Tarno disebut sebagai “politikus telolet” oleh masyarakat yang pernah mengenalnya. Pun, orangorang yang berpapasan dengannya akan memekik: “Om telolet, Om...” # *Risda Nur Widia. Belajar di Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa. Pernah juara dua sayembara menulis sastra mahasiswa se-Indoensia UGM (2013), Penerima Anugerah Taruna Sastra dari Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa; Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Indonesia (2015).

Mengancam (Pakai) Agama Oleh: Agni Vidya P* tiba jadi sepet gitu muka Lu?” Tanya Si Akang. Mereka berdua baru saja selesai sarapan di warung pecel langganan mereka. “Itu lho. Spanduk kayak gitu kok dipasang di masjid. Mana isinya kayak ngancem gitu. Kan mau dukung siapa itu pilihan demokrasi. Jangan disangkutpautin sama agama gitu lah,” omel Mas Bro. Di Kampung Bhinneka memang sedang ramai agenda pemilihan lurah. Ada dua pasangan calon lurah yang maju dalam pemilihan. Pertama ada Pak Anjas dengan wakilnya, Pak Sunu. Pak Anjas ini seorang pengajar yang pernah jadi guru dan dosen. Pasangannya, Pak Sunu adalah seorang pengusaha sukses di

Kampung Bhinekka. Bahkan banyak warga kampung yang jadi karyawannya. Kebetulan, baik Pak Anjas dan Pak Sunu adalah seorang Muslim. Sedangkan calon kedua ada Koh Ahong yang menggandeng Pak Djamadi. Dari namanya sudah ketahuan kalau Koh Ahong adalah keturunan Tionghoa dan pastinya bukan Muslim. Tapi, dia lahir dan besar di Kampung Bhinneka. Sebelum maju sebagai calon lurah, dia adalah perangkat desa. Semasa mengabdi dia terkenal tegas, selalu bekerja dengan baik melayani warga. Tapi Koh Ahong juga terkenal galak, terutama kalau melihat kesewenang-wenangan di lingkungannya.

Sayangnya, karena sifat galak dan emosinya itu, dia sempat keceplosan mengucap hal yang menyinggung masalah agama Islam. Kejadian itulah yang kemudian diduga menjadi alasan pemasangan spanduk di depan pagar masjid kampung. “Kok kamu bisa bilang spanduk itu ada kaitannya sama pemilihan lurah? Kan nggak ada tulisan jangan pilih si A atau harus pilih si B. Itu kan cuma imbauan. Pengurus masjid juga sudah ngasih penjelasan tho. Apa kamu nggak nyimak tadi waktu rame-rame di depan masjid,” ujar Akang berupaya menenangkan temannya itu. “Ya tetep aja. Sekarang kan lagi waktunya pemilihan lurah. Ya mau nggak mau pasti orang

mikirnya ke sana,” ujar Mas Bro ngeyel. “Ya berarti itu kembali ke masing-masing orangnya. Tahu nggak, kemarin aku baru lihat di tivi, Pak Menteri Agama Lukman Hakim bilang, agama itu ada untuk memuliakan manusia. Bukan dipakai buat merendahkan manusia yang satu lain,” cerita Akang. “Yaitu bener, tho. Agama itu bukan buat memecah belah bangsa. Agama itu kan mengajarkan saling menyayangi dan menghormati. Apalagi yang sesama,” timpa Mas Bro. “Ya sudah. Lha tapi memangnya kamu ikut nyoblos di Kampung Bhinneka to? Bukannya rumahmu di kampung sebelah?” Tanya Akang. “Ya nggak. Aku kan bukan warga kampung sini. Cuma warung pecel di sini kan terkenal enak,” sahut Mas Bro. Oalah Bro... Broo... # *Wartawan Joglosemar

Redaksi Joglosemar menerima karya cerpen dengan panjang maksimal 10.000 character with space. Lengkapi dengan data pribadi penulis dan pernyataan bahwa karya tersebut belum pernah dipublikasikan atau dikirim ke media lain. Kirim naskah via email ke mingguanjoglosemar@gmail.com. Jika dalam waktu empat pekan tulisan tersebut belum dimuat, otomatis penulis berhak mencabut tulisan tersebut.


8

www.joglosemar.co

minggu, 26 februari 2017

Keluarga Besar

ARISAN CAMPUR BAWUR Mengucapkan Selamat Atas Pernikahan:

Anisa Kartika Sari, SH, MKn

Putri Bp. Drs. H. Setyawan Puspoatmojo & Ibu Hj. Sri Nurgantiningsih (Hj. Nunung Djohar) dengan

Lanang Febria Galing Gumilang AMd

Putra Bp. Tri Komaryanto & Ibu Swiratmi Setyaningsih Akad Nikah Sabtu, 25 Februari 2017 pukul 09.00 WIB Bertempat di Wisma Boga Solo Baru, Sukoharjo Selamat mengarungi biduk rumah tangga, semoga kalian dapat saling menyukai di kala dekat, saling melindungi kehormatan di kala jauh, saling menghibur di kala duka, saling mengingatkan di kala suka, saling mendoakan di dalam kebaikan, serta saling menyempurnakan di dalam beribadah. Kedua Mempelai

Tokoh Masyarakat

Antrean Tamu

Foto Bersama

Pose Bareng

Foto-foto: Istimewa


www.joglosemar.co

9

MINGGU, 26 FEBRUARI 2017

nowmagazine

WAG'S

Perrie Edwards

Berfoto Mesra

P

errie Edwards, kekasih hati Alex OxladeChamberlain penyerang Arsenal, baru saja mempublikasikan foto kebersamaan mereka. Dari foto itu, banyak fans berspekulasi bahwa Perrie Edwards sedang berbadan dua alias hamil. Perrie Edwards yang merupakan anggota grup vokal Little Mix, berpose mesra dengan Oxlade-Chamberlain dengan menempatkan tangannya di perut. Mereka tersenyum, saling bertatapan malu-malu.

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 5

CLASSIC FOOTBALL

Manchester United vs Southampton

ROONEY BERPELUANG TAMPIL MANCHESTER—Wayne Rooney berpeluang menjadi starter saat Manchester United menjalani laga final Piala Liga Inggris, melawan Southampton, Minggu (26/2) malam di Wembley. Cederanya Henrikh Mkhitaryan membuka ruang bagi Rooney untuk masuk dalam starting XI. Bos Manchester United Jose Mourinho tak bisa sejumlah pemain karena cedera, di antatanya Mkhitaryan yang mengalami cedera hamstring.

Jose Mourinho Manajer Man. United

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 1

MANCHESTER UNITED De Gea

Smalling

fritztheflood

Bailly Valencia

SOUTHAMPTON

FINAL

Bertrand

Pogba Ibrahimovic ovic o vic

Carrick

T

Romeo Redmond Red Redmon Re ed e dmo mon o

Herrera era a Rooney

Martial

anggal 25 Fabruari 2001, menjadi salah satu tanggal penting bagi Liverpool pada dua dekade terakhir. Saat itu, 16 tahun yang lalu, The Reds menjuarai Piala Liga (League Cup) setelah menang adu penalti atas Birmingham City di Cardiff. Itulah gelar pertama dari tiga gelar alias treble winner yang didapat pada musim 2000/2001.

Reuters | Jason Cairnduff

Tanpa Mkhitaryan, jika kami ingin bermain dengan nomor 10, tentu saja Wayne akan mengisi posisi itu.”

Blind

Treble Liverpool

Wayne Rooney

Forster Stephens

Tadic Davis Gabbiadini Wembley Stadium Prowse

4-3-3

Manajer Jose Mourinho

Yoshida

4-2-3-1 Minggu, (26/2) ¸ 23:30 WIB

Soares

Manajer Claude Puel

Antoine Griezmann

Minggu, 26 Februari

Reuters | Wolfgang Rattay

¸ 18:00 Arema FC vs Sriwijaya

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 1 2

¸ 18:00 Espanyol vs Osasuna

1

¸ 20:30 Tottenham vs Stoke City ¸ 21:00 Semen Padang vs Bhayangkara

2

¸ 22:15 Atl Madrid vs Barcelona ¸ 23:30 Final: MU vs Southampton Senin, 27 Februari

2

¸ 00:30 S Gijon vs Velta Vigo

2

¸ 02:45 Villarreal vs Real Madrid

Ranieri Pamitan kepada Pemain dan Staf AtleƟco Madrid vs Barcelona

Misi Simeone Kalahkan Barca MADRID—Pelatih Diego Simeone akan melakoni pertandingan ke-300 untuk Atletico Madrid, saat menjamu Barcelona, Minggu (26/2) malam di Stadion Vicen-

LANGGANAN KORAN, BONUS IKLAN BARIS Bayar langganan koran 1 bulan, bonus iklan baris 1 minggu Bayar langganan koran 3 bulan, bonus iklan baris 1 bulan Berlaku mulai 1 Februari 2017 Hubungi : : (0271) 717141 Hotline Pelanggan 082295320028

Selama menangani Atletico, Simeone belum bisa mengalahkan Barca di kompetisi domestik.

te Calderon. Ini tentu akan menjadi momen bersejarah bagi pelatih asal Argentina itu, apalagi jika Atleti (julukan Atletico Madrid) bisa mengalahkan Barcelona.

LEICESTER—Claudio Ranieri menyempatkan diri datang ke tempat latihan Leicester City pada Sabtu (25/2). Kedatangan Ranieri untuk berpamitan kepada mantan para pemain dan stafnya. Manajer Italia itu diberhentikan pada Kamis (23/3), menyusul jebloknya performa Jamie Vardy cs di Premier League musim ini.  Berlanjut ke Hal 11 Kol 5

 Berlanjut ke Hal 11 Kol 1

Atletico Madrid 4-4-2 Pelatih: Diego Simeone Luis

Moya Gomez Vrsaljko

Carrasco Gameiro

Gabi Correa

Griezmann

Digne Rafinha

Minggu (26/2) ·22.15 WIB

Vicen te Ca ldero n Sta dium

Koke

Savic

Mathieu Gomes

Neymar

Messi

Barcelona Pelatih: Luis Enrique

4-3-3

Umtiti Rakitic

Suárez

2

Ter S tege n Roberto

Claudio Ranieri Reuters | John Sibley


Sport

10

www.joglosemar.co

minggu, 26 FEBRUARI 2017

Basket Kantongi 70 Persen Pemain Timnas Putra JAKARTA—Pelatih tim nasional bola basket putra Wahyu Widayat Jati, menilai sampai dengan saat ini kelengkapan personel tim yang diproyeksikan untuk ajang SEA Games 2017 sudah mencapai sekitar 70 persen. Jumlah tersebut diambil dari 15 pebola basket yang kini ada dalam timnas basket putra Indonesia. “Saya kira bisa dikatakan sekitar 70 persen dari 15 pebola basket yang ada di timnas basket putra Indonesia saat ini bisa masuk tim,” ujar Wahyu di Jakarta, Sabtu (25/2). Namun, tambahnya,. hal tersebut tidak membuat dirinya dan para asisten mengendurkan pengamatan dan pertimbangan. Walau beberapa nama hampir pasti tak tergantikan, tim pelatih, termasuk jajaran manajer terus memperhatikan catatan statistik penampilan para pemain di ajang Indonesia Basketball League (IBL) 2017 yang sedang bergulir saat ini. “Tentu masih akan ada promosi dan degradasi. Saya hanya mau pemain yang bisa bekerja dengan sistem yang saya bangun. Tim ini bermain kolektif,” tutur pria yang semasa aktif bermain menjadi bintang Satria Muda ini. Untuk SEA Games 2017 Malaysia, tim bola basket putra dan putri nantinya wajib mengirimkan 12 nama. Di sektor putra, dari 12 pemain, Wahyu memastikan salah satunya adalah pemain naturalisasi. Saat ini, ada tiga pebola basket naturalisasi yang menjadi pilihan untuk masuk tim, yakni Jamarr Andre Johnson (power forward CLS Knights Surabaya), Anthony Hargrove Jr (center W88.News Aspac Jakarta), dan Ebrahim Enguio Lopez yang berstatus tanpa klub. Timnas bola basket putra Indonesia hingga kini belum mengadakan pemusatan latihan (TC) lanjutan setelah terakhir di Surabaya usai Seri I IBL 2017. Rencananya, tim yang ditargetkan memperoleh perak di SEA Games 2017 ini akan kembali menggelar TC pada bulan Mei usai IBL, sekaligus persiapan menuju Kejuaraan Asosiasi Bola Basket Asia Tenggara (SEABA) 2017 pada 12-18 Mei 2017 di Filipina. # Antara

Joglosemar | Insan Dipo Ferdias

LAGA KEDUA—Pesepakbola Madura United M Rifad Marasabessy berebut bola dengan pemain Pusamania Borneo FC (PBFC) Wahyudi Setiawan Hamisi dalam pertandingan perempatfinal Piala Presiden 2017 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (25/2). PBFC menang setelah unggul 5-4 di babak penalti. Berita di halaman 1

Delapan Besar Piala Presiden 2017

Motivasi Pertahankan Tren Positif SOLO—Berstatus sebagai tim paling produktif di babak penyisihan Piala Presiden 2017, tak membuat Semen Padang jumawa saat menghadapi tim Bhayangkara FC dalam laga perempatfinal di Stadion Manahan, Solo, Minggu (26/2). Meski demikian, tim asuhan pelatih Nil Maizar ini tetap bertekad untuk dapat meneruskan tren positifnya di babak delapan besar. Semen Padang berhasil mencetak 12 gol dan belum kebobolan selama tiga laga babak penyisihan. Sukses menyapu bersih pertandingan di babak penyisihan pun membawa Semen Padang lolos ke delapan besar sebagai juara

grup E. “Tentu hasil positif di babak penyisihan lalu menjadi motivasi tersendiri bagi kami. Secara mental, fisik, dan strategi, tim kami sangat siap,” jelas Nil Maizar saat jumpa pers prapertandingan, di Aston Solo Hotel, Sabtu (25/2) siang. Nil Maizar juga merasa waktu recovery Novan Sasongko dan kawan-kawan sangat cukup. Mengingat usai merampungkan laga babak penyisihan lalu, mereka langsung bertolak ke Kota Bengawan. “Kami sudah tiba di Solo awal pekan ini, sehingga waktu beberapa hari bisa kami manfaatkan dengan baik, termasuk menjaga kebugaran pemain,”

Tentu hasil positif di babak penyisihan lalu menjadi motivasi tersendiri bagi kami. Nil Maizar

Pelatih Semen Padang

ungkap mantan pelatih Timnas Indonesia itu. Terkait lawannya di babak delapan besar, Nil menilai pemain muda Bhayangkara FC patut diwaspadai. Terlebih dengan lolos hingga delapan besar membuktikan lawan adalah tim yang kuat. “Walau begitu hasil positif pasti bisa

kami dapatkan, selama pemain mau berusaha dan bisa menerapkan strategi yang telah kami siapkan,” ungkapnya. Siapkan Strategi Sementara itu dari kubu Bhayangkara FC, sang nahkoda Steven Mc Menemey menilai seiring berjalannya waktu, pola permainan Wahyu Tri Nugroho dan kawan-kawan sudah mulai menunjukkan peningkatan. Para pemain dan tim pelatih juga terus bekerja keras mempersiapkan diri menghadapi babak delapan besar. Menurut Simon, Semen Padang yang menjadi lawannya merupakan tim berbahaya. Na-

Balap Sepeda Pemula Pelajar Dok. Pelti

GELAR KEDUA—Pasangan petenis putra Indonesia Justin Barki dan Christopher Rungkat saat final ganda turnamen ITF pekan ketiga di Jakarta, Sabtu (25/2).

Justin/Christo Juara di Ganda JAKARTA—Pasangan petenis ganda Indonesia Justin Barki/Christopher Rungkat berhasil meraih gelar juara di nomor ganda turnamen tenis ITF Men’s ProCircuit 2017 pekan ketiga di Jakarta, setelah mengalahkan ganda Jepang Sho Katayama/Sho Shimabukuro di babak final. “Kami mengantisipasi seranganserangan lawan dalam pertandingan tadi karena permainan mereka sangat solid pada pertandingan sebelumnya. Servis pertama dari Justin menjadi kunci kemenangan kami,” kata Christo selepas pertandingan yang dilangsungkan di lapangan Sultan Senayan, Jakarta, Sabtu (25/2). Justin dan Christo menang dalam dua set langsung 6-3, 6-2 selama 46 menit. Kemenangan pasangan Merah Putih yang menempati unggulan tiga itu sekaligus menjadi gelar juara ganda kedua setelah juara ganda yang mereka raih pada turnamen ITF Future di Jakarta, akhir 2016. “Saya banyak belajar dari pengalaman Christo dalam tenis. Perjalanan saya sebagai petenis profesional masih jauh. Meskipun saya tidak tahu apa yang akan saya hadapi nanti, saya merasa senang dengan prestasi ini,” tambah Justin yang merupakan petenis junior. Gelar juara itu pun menambah poin bagi ganda Justin/Christo sebanyak 18 poin. Peringkat mereka pada awal Maret pun akan berada pada 830 dunia dari semula di peringkat 977 pada pekan terakhir Februari. # Antara

75 Peserta Ikut Ambil Bagian SOLO—Sebanyak 75 peserta meramaikan ajang kejuaraan balap sepeda pemuda antarpelajar Kota Surakarta, yang diselenggarakan di lintasan balap Velodrome Manahan, Solo, Sabtu (25/2). Mereka bersaing menjadi yang terbaik di enam kategori perlombaan. Ajang kejuaraan hasil kerja sama Siwo PWI Solo dengan Pengkot Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Solo dan Pemkot Solo, yang baru pertama kali diadakan ini, terbagi menjadi tiga kelas, yakni tingkat SD, SMP dan SMA. Dengan masing-masing kelas dibagi lagi menjadi kategori putra dan putri. Untuk kelas SD, peserta menggunakan sepeda BMX, sedangkan di kelas SMP dan SMA menggunakan sepeda MTB. “Target kami sebenarnya 100 peserta, namun tak

Joglosemar | Nofik Lukman Hakim

MELAJU—Para peserta kejuaraan balap sepeda pemula antarpelajar kategori SMP putra melaju di lintasan velodrome Manahan, Sabtu (25/2). ada masalah kurang dari itu. Karena memang ini sebagai tahapan awal,” terang Ketua Panitia Kegiatan Paulus Kristono, di sela kejuaraan, kemarin. Paulus melihat, potensi atlet pelajar, khususnya di cabang olahraga balap sepeda di Kota Bengawan cukup terbuka. Hanya saja,

Hasil Kejuaraan Balap Sepeda Pemula MTB SMA/SMK Putra Juara Nama Sekolah I Wahyu Muh Sholikin SMK PGRI 1 Surakarta II Riandika Pamungkas SMK Bhinneka Karya III Pradana Anggara P SMKN 9 Surakarta MTB SMA/SMK Putri Juara Nama Sekolah I

Choiria Nur Azizah SMKN 9 Surakarta II Hanifah Ika Feriyana SMKN 9 Surakarta III Maryanti SMKN 9 Surakarta

mereka perlu diberi wadah untuk terus mengembangkan potensinya. “Yang jelas upaya regenerasi ini tak akan berhenti disini saja,” tegasnya. Juara pertama kategori putri SD, Salwa Varlina Putri Suwendo dari SD Djama’atul Ichwan Solo, mengaku bangga bisa me-

raih juara. Namun, prestasi tersebut tidak diraihnya dengan mudah. “Tadi sempat kesulitan, karena saya start dari posisi ketiga. Tapi karena beberapa hari kemarin sudah sempat latihan juga di sini (velodrome), jadi sudah tahu lintasannya,” jelas siswi kelas VI ini. Salwa menjadi juara setelah unggul dari Nikita Kris Aulia dari SD Kanisius Sorogenen yang menyabet juara II dan Azizah Putri M dari SD Negeri 15 di juara III. Sementara itu, Walikota Solo FX Hadi Rudyatmo mengaku sangat mendukung digelarnya kejuaraan tersebut. Sebagai bagian dari regenerasi atlet balap sepeda, ajang serupa direncanakan kembali diadakan pada bulan Juni mendatang, bertepatan dengan peringatan ulang tahun Pemkot Solo. # Raditya Erwiyanto

Antarpelajar Kota Surakarta 2017

MTB SMP Putra Juara Nama Sekolah I Shindu Ardiyanto SMPN 10 Surakarta II Kresna Bagus P SMP AlAzhar Syifa Budi III Pratama Abiprakosa SMP Muh 5

BMX SD Putra Juara Nama Sekolah I Muh Alfiansyah SDN Kartopuran 21 II Rafdhan Aulia Rizky SDN Bumi II III Dimas Cahyo Ardianto SDN Madyotaman

MTB SMP Putri Juara Nama Sekolah

Juara Nama Sekolah I Salwa Varlina Putri SD Djama’atul Ichwan II Nikita Kris Aulia SD Kanisius Sorogenen III Azizah Putri M SDN 15 Surakarta

I II III

Annisa Destein Cindy SMPN 15 Surakarta Sindi Kartika Putri MTSN II Surakarta Sastiya Dwitasari SMPN 23 Surakarta

BMX SD Putri

mun demikian, pihaknya juga mengaku sudah menyiapkan pola serangan untuk menghadapi skuad Kabau Sirah. “Berlahan namun pasti, saya sudah menemukan pola permainan tim. Tentu kami juga memiliki strategi tersendiri untuk mengalahkan Semen Padang,” katanya. Laga Semen Padang lawan Bhayangkara FC akan menjadi laga pamungkas babak delapan besar Piala Presiden 2017 yang kick off pada Minggu (26/2), pukul 21.00 WIB. Sebelumnya, lebih dulu dilangsungkan laga antara Arema FC melawan Sriwijaya FC, juga di Stadion Manahan Solo, pukul 18.00 WIB. # Raditya Erwiyanto

PBSI Dapat Tawaran TC di Akita SURABAYA—Perwakilan dari Kota Yokote, Prefektur Akita, Jepang menawarkan penyediaan fasilitas latihan bagi cabang olahraga bulu tangkis Indonesia jelang gelaran Olimpiade Tokyo pada tahun 2020. Walikota Yokote, Takahashi Dai yang datang ke venue pertandingan ajang turnamen Djarum Superliga Badminton 2017, Sabtu (25/2), menyebut, kotanya yang berlokasi di Akita, sekitar satu jam perjalanan udara dari Tokyo, membuka kesempatan kepada tim bulu tangkis dan juga cabang olahraga lainnya untuk berlatih di sana. “Kami belum ada perjanjian dengan PBSI. Jadi sementara menawarkan penerbangan pulang pergi ke Tokyo, dan fasilitas pendukung lainnya, termasuk makanan dan penginapan,” ucapnya. “Nanti saat sudah ada perjanjian resmi, akan disiapkan semua, tinggal disebutkan saja berapa jumlah pemain, ofisial dan pendukung dari tim bulu tangkis Indonesia yang akan berangkat ke Olimpiade Tokyo 2020,” tambahnya. Sementara itu, PP PBSI sendiri mengaku senang dengan tawaran yang diberikan Pemerintahan Prefektur Akita, Jepang pada mereka. Kendati, untuk jawaban tak bisa serta merta diberikan. “Kami mendapatkan beberapa tawaran juga dari beberapa lokasi di Jepang, namun terkait penawaran Akita, kami belum memutuskan karena ada beberapa pertimbangan yang akan didiskusikan terlebih dahulu, dan September nanti, kami akan melakukan kunjungan ke lokasi-lokasi tersebut,” ujar Sekretaris Jenderal PP PBSI Achmad Budiharto. “Tim di sana akan menilai tempat persiapan tersebut dari segi sarana dan prasarana latihan teknik dan fisik, kondisi cuaca, jarak jangkauan lokasi, serta soal makanan,” tambah Budiharto. # Antara


Sport

www.joglosemar.co

MINGGU, 26 FEBRUARI 2017

Donnarumma Didoakan Juara Dunia MILAN—Kiper AC Milan Gianluigi Donnarumma didoakan bisa menandai kariernya di masa depan dengan mengangkat trofi Piala Dunia seperti Dino Zoff dan Gianluigi Buffon. Hal itu dikatakan oleh Giovanni Galli, politikus Italia yang dulu juga pernah aktif sebagai pesepakbola di antaranya bersama Milan dan menjuarai Piala Dunia dengan Gli Azzurri pada 1982. Galli adalah pemain cadangan Zoff. Menurut Galli, Donnarumma yang hari Sabtu (25/2) kemarin berulangtahun ke-18 telah memperlihatkan bakat besar lewat penampilan impresif bersama Rossoneri sehingga menjadikannya kiper masa depan Italia. “Ia merupakan seorang fenomena,” ujar Galli kepada Tuttosport yang dilansir Football Italia. “Saya berharap ia akan mencapai yang pernah dilakukan Zoff dan Buffon da-

lam kariernya. Mereka pernah menjuarai Piala Dunia sebagai tokoh utama dan dianggap simbol sepakbola Italia di penjuru dunia, jadi saya berharap Donnarumma bisa menganggkat trofi itu juga suatu hari nanti,” sebutnya. Kiper Juventus Gianluigi Buffon pun menyempatkan diri mengucapkan selamat buat juniornya di tim nasional Italia itu. Buffon, yang 21 tahun lebih tua, menyambutnya ke tahap yang ia sebut sebagai usia kematangan. “Halo Gigio, ini Gigi. Saya ingin mengucapkan selamat ulang tahun, akhirnya memasuki dunia para pemain hebat sebagaimana kamu memang mampu,” ujar Buffon dalam pesan video yang dirilis Sky Sport Italy dan dilansir Soccerway. # Detik

Dok

Gianluigi Donnarumma Donnarumma

11

Madrid Harus Lebih Kreatif

MADRID—Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane berharap timnya bisa lebih kreatif saat menjalani laga tandang melawan Villarreal di Estadio de la Ceramica, Senin (27/2) dini hari WIB. Los Blancos yang kini memimpin klasemen La Liga akan berhadapan dengan Villarreal, tim dengan pertahanan terbaik saat ini. Madrid sendiri baru saja tersandung karena kalah 1-2 dari Valencia pada laga tengah pekan lalu. “Kami tahu kami harus selalu mengembangkan permainan. Tapi pastinya tidak mudah karena tim-tim yang melawan kami bertanding baik menjadi game terbaik mereka,” ujar Zidane. Real Madrid kini memburu gelar La Liga pertama sejak 2012. Kekalahan atas Valencia membuat beban mereka kian berat sebab Barcelona bisa mendekat. Madrid kini hanya berselisih satu angka dengan Barca yang ada diperingkat kedua. “Kami punya peluang untuk mendapatkan angka. Itulah yang kini kami inginkan,” kata Zidane. Dalam pertandingan nanti, Zidane tidak bisa menurunkan Danilo dan Raphael Varane karena cedera. Namun, trio BBC yang diisi oleh Karim Benzema, Gareth Bale dan Cristiano Ronaldo berpeluang besar kembali tampil sejak menit awal guna membongkar pertahanan Villarreal. Zidane mengatakan Bale yang baru sembuh dari cedera panjang sudah dalam kondisi 100 persen fit. Bale sendiri dimainkan sebagai pemain cadangan dalam pertandingan melawan Valencia, tengah pekan lalu. Pemain lain yang pulih adalah bek, Pepe yang juga berharap bisa merumput setelah istirahat sejak Desember lalu. Dari kubu Villarreal, pasukan

Kehadiran Bale, Fran Escriba sukses menumbangkan tuan rumah Real So- kata Escriba, akan membuat pertandingciedad dengan skor 1-0 an semakin sulit. “Bale dalam pertandingan sangat penting bagi terakhir. Mereka juga mereka. Ini kabar buruk menang 1-0 atas bagi kami.” # Reuters AS Roma meski harus tersingkir dari Liga Europa karena kalah agregat. Dua kemenangan itu tentu menjadi modal yang sangat poReuters | Javier Barbancho sitif untuk menhantam Madrid. Escriba tidak punya masalah dengan pemilihan pemain sehingga bisa menurunkan pemain terbaiknya dalam laga ini. “Setiap bertanding melawan Madrid, jelas posisi merekalah yang favorit,” kata Esriba, menangapi kekalahan terakhir Los Blancos dari Kami tahu kami harus Valencia. Esriba menuselalu mengembangkan permaturkan timnya inan. Tapi pastinya tidak mudah akan bermain solid sama sekarena tim-tim yang melawan perti saat mereka bertandang kami bertanding baik menjadi ke Santiago Bergame terbaik mereka.” nabeu, beberapa waktu lalu. Pada Zinedine Zidane laga itu, The Yellow Pelatih Real Madrid Submarine berhasil menahan Los Blancos 1-1. “Kami ingin mencetak gol pada pertandingan nanti. Kami tak ingin pertandingan berakhir 0-0, karena kami sadar pertandingan akan sulit berakhir dengan clean sheet melawan mereka,” lanjutnya.

Gareth Bale

Rooney Berpeluang............................................................................................................................................................................................sambungan dari Hal 9 Cedera itu didapat di laga kontra St Etienne, tengah pekan lalu. Kehilangan Mkhitaryan tentu merugikan The Red Devils mengingat pemain asal Armenia itu tengah menanjak performanya. Mkhitaryan

sudah bikin lima gol dan lima assist dari 23 penampilan. “Tanpa Mkhitaryan, jika kami ingin bermain dengan nomor 10, tentu saja Wayne akan mengisi posisi itu. Di posisi itulah dia sering di-

mainkan musim ini. Jadi dia bakal jadi opsi untuk saya. Final itu laga spesial dan dia jadi pilihan untuk saya,” tutup Mourinho. Opsi lain adalah memainkan Marcus Rashford bersama Zalatan Ibrahimovic

dan Anthony Martial. Namun hal itu berisiko karena United tidak punya striker cepat di bangku cadangan yang bisa jadi kartu as jikalau menemui kebuntuan. Maka itu, Rooney lah yang berpeluang besar jadi star-

Misi Simeone.....................................................................................sambungan dari Hal 9 Catatan itu sedikit menodai prestasi Simeone yang sukses membawa Atleti menjuara La Liga pada musim 2013/2014. Ini adalah gelar juara liga pertama sejak 18 tahun lalu. Secara total Simeone sudah menyumbangkan lima gelar juara bagi Los Colchoneros. “Barcelona masih tim terbaik di dunia. Setelah mendominasi selama sepuluh tahun terakhir dan memenangi delapan gelar di bawah (Luis) Enrique siapapun bisa dapat satu hasil buruk di Paris (Barca kalah 0-4 dari PSG di Liga Champions-red),” kata Simeone. “Di Copa Del Rey, kami merasakan bagaimana sulitnya Barcelona,” lanjut Simeone. Barcelona sendiri sedang dalam periode tidak mengenakkan selama ditangani Luis Enrique. Keka-

lahan 0-4 dari Paris Saint Germain membuat tim ini terpuruk. Bahkan pada pertandingan La Liga, pekan lalu, Barca hanya mampu menang 2-1, itu pun berkat gol penalti yang dieksekusi Lionel Messi di menit ke-90. Sementara itu, Atleti sedang dalam percaya diri tinggi. Mereka menang dalam tiga laga beruntun liga plus menang atas Bayer Leverkusen 4-2 di Liga Champions. Grafik prestasi yang relatif stabil itu membuat fans terdaftar Atleti kini melonjak hingga 100.000 orang atau yang terbesar sejak 113 tahun berdirinya klub ini. Gelandang Juanfran sudah kembali berlatih setelah sembuh dari cedera yang didapat pada laga melawan Celta Vigo. Sejumlah pemain andalan juga fit seperti, Saul, Gabi, Koke, Frenando

Torres, Antoinne Griezmann dan Kevin Gameiro. Pada bagian lain, Barcelona sudah menyiapkan tim untuk laga melawan Atletico Madrid. Empat pemain dari tim Barca B dipanggil untuk ikut berlatih jelang pertandingan tersebut. Empat pemain ini rencananya akan diplot untuk melapisi sejumlah posisi yang kekurangan pemain karena cedera. Salah satu posisi yang sedang urgen adalah di pos bek kanan. Ini terjadi usai Aleix Vidal mengalami cedera. Jose Antonio Martinez, Alex Carbonell, Ignacio Abeledo, dan Nili adalah nama-nama yang dipanggil. Pelatih Luis Enrique sendiri sangat yakin bahwa tim asuhannya bisa meraih kemenangan atas Atletico. “Tentunya Atletico bukanlah tim yang mudah dika-

lahkan,” katanya. “Akan tetapi kami akan memastikan mereka tidak akan mendapatkan celah untuk menembak ke arah gawang. Saya berharap tim bisa membuktikan kualitasnya dilaga Atletico nanti,” beber Enrique. Gelandang Arda Turan dinilai cukup fit jelang laga melawan Atletico, setelah sembuh dari cedera hamstring. Sementara itu, defender Javier Mascherano mengalami masalah paha. Untuk menutup celah masalah di lini pertahanan, Enrique akan memainkan semua pemain terbaiknya di lini depan. Lionel Messi, Luis Suarez dan Neymar akan menjadi tumpuan utama. Sementara Ivan Rakitic dan Rafinha akan bahumembahu di lini tengah. # Reuters | Heru Ismantoro

Treble Liverpool................................................................................sambungan dari Hal 9 Sejak saat itu, The Merseyside belum lagi sukses mendapatkan trofi lebih dari satu. Liverpool harus melewati babak adu penalti untuk menundukkan Birmingham City. Itu menjadi penalty shoot-out pertama sepanjang sejarah di final sebuah turnamen mayor di Inggris. Bertanding di hadapan 73.500 penonton yang memadati Millennium Stadium, Cardiff, Liverpool memecahkan kebuntuan pada setengah jam laga melalui gol kelas dunia dari striker Robbie Fowler. Fowler melepaskan tembakan voli kencang menaklukkan kiper Ian Bennett dari jarak 25 yard atau sekitar 22 meter. Mengutip Goal, setelah tertinggal, Birmingham banyak mendominasi penguasaan bola, tapi kesulitan membongkar pertahanan

kokoh Liverpool yang digalang duet Sami Hyppia dan Stephane Henchoz. Saat Liverpool sudah di ambang juara, Henchoz membuat blunder dengan melanggar Martin O’Connor di dalam kotak terlarang pada menit terakhir. Wasit David Elleray tanpa ragu menunjuk titik putih. Darren Purse selaku algojo sukses mengonversi penalti untuk memastikan pertandingan diteruskan ke masa perpanjangan. erlepas dari kans yang silih berganti diciptakan kedua kubu, tidak ada gol selama babak tambahan sehingga adu penalti mesti digelar. Babak tostosan pun berjalan sengit. Setelah lima penendang kedua kubu masih dalam posisi sama kuat 4-4, dengan Sander Westerveld mementahkan tembakan Martin Grainger

sementara Bennett menghadang upaya Dietmar Hamann. Memasuki sudden death, Jamie Carragher membawa Reds memimpin 5-4 sebelum Westerveld menggagalkan eksekusi Andy Johnson sekaligus memastikan kemenangan. “Saya ingat Martin O’Connor harus bermain dengan lutut cedera setelah dilanggar pemain Liverpool. Kami mengakhiri pertandingan dengan sangat kuat,” kata kiper Birmingham City, Ian Bennet. “Saat itulah kami merasa kami akan menang di babak tembahan,” ujarnya. Bennet menuturkan timnya sudah berlatih adu penalti untuk laga final itu. “Kami merasa punya peluang yang baik, tetapi meski kami sudah bersiap, semua terjadi seperti yang kita ketahui,” kata Bennet seperti

dikutip Birminghammail. Bennet mengisahkan penendang penalti terahir Andy Johnson sangat percaya diri sebelum melakukan eksekusi. “AJ sangat percaya diri tapi dia tidak melakukannya sempurna. Kiper Sander Westerveld bergerak ke ah yang tepat. Kami tidak menyalahkannya. Kami beranggapan dia telah melakukan yang terbaik dalam kariernya.” Hasil ini membuat Liverpool menyudahi masa kering prestasi setelah terakhir kali memenangi trofi pada 1995, juga berupa Piala Liga. Tidak berhenti sampai di situ, skuat Houllier pada akhirnyajuga merebut dua titel lagi setelah mengalahkan Arsenal 2-1 di final Piala FA dan mengatasi perlawanan Alaves di partai puncak Piala UEFA nan seru dengan skor 5-4. # Heru Ismantoro

ter setelah sempat terpinggirkan belakangan ini. Rooney bisa dipasang sebagai satu dari tiga gelandang serang di belakang Ibra yang jadi penyerang tunggal. “Anda tahu bahwa kami normalnya memainkan dua sistem berbeda. Terkadang kami bermain dengan dua gelandang tengah dan nomor 10. Terkadang kami bermain dengan nomor enam dan dua pemain tengah di depan,” lanjutnya seperti dilansir Soccerway. Dari kubu Southampton, pelatih Claude Puel punya pilihan untuk memainkan defender Martin Caceres pada pertandingan nanti. Caceres, yang merupakan mantan pemain Barcelona dan Juventus, direkrut oleh The Saints dengan status be-

bas transfer belum lama ini. Puel mengaku amat terkesan dengan kondisi fisik bek asal Uruguay itu. “Dia bagus, fit secara fisik. Dia berlatih di pemusatan latihan di level yang baik, dengan kualitas yang bagus. Saya tidak tahu apakah dia bisa ambil bagian dari awal, namun dia bisa menjadi opsi yang bagus untuk kami di masa depan,” ujarnya. “Kita akan lihat apakah dia bisa duduk di bangku cadangan nanti.” Soton, julukan Southampton, berpeluang mendapatkan trofi mayor di laga final nanti. Jika menang, maka ini akan menjadi trofi pertama sejak 41 tahun lalu, di mana Soton terakhir kali menjadi juara tahun 1976 yakni di ajang Piala FA. “Tentu ini adalah mo-

men penting untuk fans. Saya berharap bisa memberikan mereka kesenangan. Semoga mereka senang dengan pertandingan ini,” kata Puel kepada BBC. “Terakhir kali kami menjadi juara adalah tahun 1976, juga menang atas Manchester United. Sebuah waktu yang lama, dan akan sangat fantastis jika kami bisa mendapatkan hasil baik,” ujarnya. Southampton berharap playmaker Sofiane Boufal bisa kembali bermain setelah agak sembuh dari cedere engkel. Sementara sejumlah pemain seperti Charlie Austin, Virgil van Dijk, Jeremy Pied, Matt Targett dan Alex McCarthy tak bisa bermain karena masih dalam penyembuhan. # Detik

Ranieri Pamitan...........................................sambungan dari Hal 9 Selepas tahun 2017, Leicester belum pernah menang di Premier League dan kini terpuruk di posisi ke-17, selisih satu angka dari zona degradasi. Pemecatan Ranieri itu sendiri menciptakan banyak reaksi negatif, terutama di kalangan manajer. Pasalnya, Ranieri berhasil menciptakan sejarah dengan membawa Leicester menjuarai liga untuk pertama kali dalam sejarah klub. Prestasi yang bagi klub selevel Leicester bisa dikatakan sebatas impian. Menurut kabar yang berembus, pencopotan Ranieri dilatarbelakangi oleh hilangnya kepercayaan para pemain senior. Sejumlah pemain diyakini memiliki masalah dengan pemilik ju-

lukan Tinkerman ini. Dilansir dari Sky Sports, kunjungan Ranieri hanya berlangsung sekitar 45 menit. Pemilik Leicester tiba dengan helikopter tidak lama setelah Ranieri meninggalkan tempat latihan untuk berbicara dengan pemain dan caretaker manajer Craigh Shakespeare. “Saya merasa baik-baik saja sekarang, karena apa yang sudah kami capai di Leicester,” ungkap Ranieri. “Saya harap (juara) terjadi lagi, tapi memang akan sangat sulit.” Terpisah, pelatih yang juga rekan senegara, Roberto Mancini turut prihatin atas pemecatan Claudio Ranieri. Padahal Ranieri sudah mencatatkan prestasi luar biasa di Leicester City

yang akan terus dikenang. “Sayangnya sepakbola memang seperti ini. Jika Anda juara, maka Anda yang terbaik. Jika Anda gagal maka Anda akan membayarnya,” ujar Mancini kepada Roma News. “Dia sudah melakukan sesuatu yang hebat dan orang-orang masih akan mengingat Ranieri untuk 2.000 tahun ke depan. Pada akhirnya itulah yang terpenting,” sambungnya. “Kami adalah pelatih dan kami tahu itu, ketika Anda memilih pekerjaan ini, Anda akan selalu kesulitan. Sayangnya saat kalah dan dalam momen yang sulit, pelatih selalu yang bertanggung jawab. itulah hukum sepakbola,” tutupnya. # Detik

Berfoto Mesra..............................................sambungan dari Hal 9 “Malam yang indah,” demikian tulis Perrie Edwards yang disertai dengan ikon love dalam akun Twitternya. Mengonfirmasi rumor tersebut, sumber yang dekat dengan pasangan selebritis itu mengatakan Perrie Edwards tidak hamil. “Dia tidak hamil. Itu hanya sebuah foto,” ujar sumber itu kepada Mirror Celeb. “Mereka kini sibuk de-

ngan aktivitasnya masingmasing. Oxlade-Chamberlain sangat mendukung pasangannya,” demikian kata sumber tersebut. Grup dirlband Little Mix sendiri membuat rekor yang menarik yakni mereka senang memiliki pasangan pesepakbola. Selain, Perrie Edwards salah satu anggota lain yang bernama Leigh-Anne

Pinnock juga sudah jadian dengan Andre Gray, striker Burnley pada Januari kemarin. Little Mix menjadi salah satu nomine untuk kategori Best British Single, yang akhirnya berhasil mendapatkan penghargaan tersebut. Oxlade-Chamberlain sendiri diketahui sempat menghadiri gelaran penghargaan musik tersebut. # Tribunnews


12

www.joglosemar.co

minggu, 26 februari 2017

Kacamata Epson Moverio BT-300 Segera Dirilis

Bersiaplah Asia Tenggara

E

id OS 5.1, Epson pson meluncurEpson Moverio BT-300 menjaga Moverio BT-300 kan kacamata menjaga daya tacerdas Augdaya tahan baterai hingga enam han baterai hingmented Reality ga enam jam untuk (AR), Epson jam untuk dapat melakukan proses dapat melakukan Moverio BT-300 di Asia pada konten berat 3D. proses pada konten Tenggara. berat 3D. Epson Moverio BTKacamata cerdas ini 300 memiliki beberapa fitur canggih dengan dasar-sili- mendeteksi dimensi dan posisi dapat meningkatkan efiesiensi kon OLED (organic light emitting ruang objek yang saling berhu- para pekerja melalui kemampuan hands-free dan real-time disdiode) teknologi display digital, bungan satu dengan lainnya. Didesain untuk digunakan play melintasi berbagai industri memungkinkan kacamata ini menjadi kacamata cerdas bino- dengan mudah untuk bekerja seperti warehouse/logistik, pecular tembus pandang paling te- ataupun bermain, Epson Merio layanan lapangan, manufaktur, rang yang ada di pasaran. Hal ini BT-300 adalah kacamata ringkas, perawatan kesehatan, biro perjamembuat standar baru bagi ka- ringan dan pas melebihi kenya- lanan dan perhotelan, retail dan camata cerdas augmented reality. manan kacamata biasa. Epson masih banyak lagi. “Moverio menambah dimenEpson Moverio BT-300 dapat Moverio BT-300 lebih terang 20 dioperasikan dengan hands-free persen dibandingkan dengan si baru bagi para profesional untuk meningkatkan efisiensi melalui kamera 5-mega-pixel pendahulunya, BT-200. Diciptakan dengan quad core dan akurasi dalam pekerjaan, HD pada bagian depan kacamata dan sensor cerdas yang dapat Intel Atom processor dan Andro- memampukan para pekerja un-

tuk berbagi pengalaman mereka secara virtual hingga mengerjakan pekerjaan yang ada di tangan Anda secara hands-free.” Ungkap Siew Jin Kiat, Regional General Manager (Southeast Asia), Regional General Manager (Southeast Asia), Printers & Visual Instruments Divison, Epson Singapore dalam rilisnya kepada Joglosemar. Dia menjelaskan, Epson Moverio BT-300 akan tersedia di quarter pertama tahuan 2017 di wilayah Asia Tenggara, yaitu Singapura, Filipina, Malaysia dan Indonesia. “Epson Moverio BT-300 memenangkan Best New Wearable Device pada IDTechEx Wea-

epson

rable Europe 2016 Awards in Recognition terhadap kegunaan dan inovasinya,” tambah dia. Mau tahu harganya? Di situs resmi Epson, kaca mata Epson

Moverio BT-300 ini dibanderol 779 dolar AS, atau kalau dirupiahkan sekitar Rp 10 juta. Anda tertarik memboyongnya? # Amrih Rahayu

Nokia 8 Sudah Mejeng di Situs Belanja

B

Samsung

Samsung QLED TV Hadir untuk Pecinta Konten 4K

M

emanjakan mata penonton dengan gambar yang tajam, Samsung memperkenalkan teknologi terbaru yakni QLED (Quantum Dot Light Emiting Diodes). Seperti diketahui, QLED merupakan pengembangan dari Quantum Dot. Teknologi ini sebelumnya telah diperkenalkan pertama kali di ajang CES 2017 di Las Vegas, Amerika Serikat sebagai penantang teknologi WOLED. “Konten-konten untuk televisi sekarang semuanya bergerak ke arah gambar dengan kualitas HDR ataupun 4K, karena itu Samsung

terus mencari cara agar TV dapat menampilkan konten-konten, hingga yang gambar HDR dapat dihasilkan bisa lebih maksimal lagi,” ujar Martin Kim, Engineer Samsung TV R&D Team saat seminar di acara Samsung Forum 2017. Berdasarkan standar DCI-P3, QLED TV dapat menampilkan gambar dengan tingkat volume warna tertinggi di pasar saat ini yang mencapai hingga 100 persen dibanding WOLED yang hanya 67 persen. Sementara QLED TV dapat menampilkan kecerahan antara 1.500 - 2000 nit. Kim mendemokan bagaima-

na perbandingan warna gambar antara QLED dengan WOLED, di mana ketika kecerahan ditingkatkan, warna QLED diklaim semakin tajam dan terang, berbeda dengan WOLED yang warnanya semakin memudar. Meski memiliki tampilan warna dengan kecerahan yang tinggi, Kim mengatakan hal tersebut tidak akan membuat mata penonton sakit karena QLED TV sudah dibenamkan sensor otomatis yang menyesuaikan kondisi cahaya lingkungan, bahkan kondisi dalam konten yang sedang ditonton. “QLED TV memiliki sensor

elum juga dirilis, Nokia 8 sudah dipajang di sebuah situs belanja online. Bahkan, penampakan smartphone tersebut disertai pula dengan banderol harganya. Adalah JD.com yang secara terang-terangan menampilkan Nokia 8 di halamannya. Situs belanja online asal China itu mencantumkan harga jualnya sebesar 3.188 yuan atau sekitar Rp 6 jutaan. Hal ini tentu semakin membuat penasaran. Apalagi sebelumnya, beredar juga video teaser mengenai Nokia 8. Wujud smartphone ini sudah diketahui banyak orang, terutama para pencinta gadget Nokia melalui situs berbagi video YouTube. Dikutip dari GSM Arena, Selasa (21/2), Nokia 8 akan mengusung layar 5,6 inch Super AMOLED (resolusi QHD), berbekal chipset Snapdragon besutan Qualcomm. Menilik kekuatan kameranya, Nokia 8 akan dibekali dua kamera yang resolusinya cukup powerful yakni sebesar 24 MP untuk kamera depannya dan kamera depan 12 MP. Meski sudah mulai diperkenalkan di JD.com, Nokia sendiri kabarnya tidak akan membawanya untuk dipamerkan di Mobile World Congress (MWC). Ajang tahunan di Barcelona, Spanyol itu hanya dimeriahkan kehadiran 3310, Nokia 3, hingga Nokia 5. # Detik

yang memungkinkan TV tersebut menyesuaikan brightness dan kontras yang dipengaruhi dengan pencahayaan yang ada di sekitar TV saat itu, maupun dipengaruhi konten yang sedang ditonton,” jelas Martin Kim. Selain pengembangan teknologi QLED TV, perangkat tambahan seperti remote juga dibuat pintar yang dinamai Samsung Smart Remote di mana pengguna tak perlu repot memencet tombol untuk menonton di channel yang diinginkan. Tinggal bicara menggunakan perintah suara, maka channel akan langsung terganti. # Detik

Pricebaba

Tips n Trick

Agar Ponsel Bekas Laku Tinggi

M Tribunnews

enjual Ponsel bekas tentu harganya akan lebih rendah dibandingkan dengan Ponsel baru atau yang belum pernah dibuka (unboxing). Agar harga Ponsel bekas tidak terlalu jatuh atau masih memiliki harga yang tinggi, diambil dari berbagai sumber, berikut tips yang bisa Anda perhatikan seperti dilansir Okezone, baru-baru ini.

ri bawaan. Sebab, bila suatu hari pengguna akan menjualnya kepada orang lain, maka kelengkapankelengkapan ini perlu dikumpulkan lagi dan dikemas rapi, sehingga harga perangkat tidak anjlok. Tata Rapi Pada saat Ponsel atau barang hendak dijual, bersihkan Ponsel, layar dan semua aksesori dari ko-

SPC Rilis 3 Smartphone Harga Terjangkau

S

PC Mobile merilis L50 Volt yang diklaim menjadi perangkat 4G gaya dengan kapasitas lega. Smartphone L50 Volt menjadi salah satu produk untuk memenuhi tingginya kebutuhan akan perangkat komunikasi 4G dan memenuhi sertifikasi TKDN. Smartphone SPC L50 Volt adalah smartphone 4G LTE (Band 3,5,8 FDD, 40 TDD) dengan prosesor Quad Core 1.3 GHz Cortex-A53, chipset Mediatek 6735M, sistem operasi Android 6.0 Marshmallow (upgradable to OS 7.0 Nougat via OTA). Smartphone ini memiliki kapasitas sebesar 2GB RAM+16 GB ROM dengan me-

mori eksternal hingga 32GB. Untuk layar sebesar 5 inci yang kapasitif dan dilengkapi dengan dua kamera 8 MPx Auto Focus di bagian belakang dan 5 MPx di bagian depan. SPC L50 Volt dibanderol dengan harga mulai dari Rp 1, 2 juta dan tersedia dalam warna Silver, Black, dan Gold. SPC juga merilis L52 Steel merupakan smartphone 4G LTE (Band 3 FDD,8 FDD, 40 TDD) dengan layar lengkung 5 inci LCD 2.5D Glass yang kapasitif dan multi touch yang dibanderol Rp 899.000 dengan pilihan warna putih, hitam dan gold. Dan, NOAH Smartphone, yakni smartphone 4G ini didesain ramping dan ti-

pis dengan layar kaca lengkung dilapisi bingkai semi metal yang elegan sehingga terlihat eksklusif yang dibanderol Rp 999.000. Raymond Tedjokusumo, Chief Operating Officer of SPC Mobile mengatakan, kehadiran tiga produk ini untuk memenuhi tingginya kebutuhan akan perangkat komunikasi 4G yang kini semakin diminati konsumen. “Seluruh perangkat smartphone 4G dari SPC Mobile telah didukung oleh jaringan 3G dan 4G dari seluruh dari provider telekomunikasi Indonesia untuk memenuhi kebutuhan komunikasi masyarakat Indonesia kapanpun dan dimanapun,” kata Raymond. # Tribunnews

Internet

Jaga Kelengkapan Ketika Anda membeli Ponsel baru, biasakan tidak membuang kotak, plastik dan semua akseso-

toran atau debu. Tata rapi Ponsel, kemudian foto dengan angle yang tepat agar Ponsel Anda terlihat baru dan tetap memiliki harga yang tinggi.

Tawarkan ke Orang Terdekat Bila Anda berkeinginan menjual Ponsel, maka tawarkan terlebih dahulu kepada orang terdekat Anda. Dengan menawarkan kepada orang terdekat, mereka umumnya akan lebih percaya dengan Anda. Jual Secara Online Dengan memanfaatkan fasilitas internet, kini pengguna bisa memotret barang semenarik mungkin, memberikan deskripsi perangkat dan keterangan lengkap untuk dijual melalui dunia maya. Jangan lupa pasang harga yang Anda inginkan. Beri Jaminan Apabila Ponsel atau barang yang Anda jual belum pernah mengalami kerusakan dan Anda yakin Ponsel ini berfungsi normal, maka sebaiknya Anda berikan jaminan kepada calon pembeli. Misalnya, pengguna menawarkan jaminan 5x24 jam untuk Ponsel, sehingga pembeli akan lebih percaya dan barang layak dijual dengan harga tinggi. # Amrih Rahayu


ISUZU PANTHER PICK UP 2009,Orisinil Turbo, STNKSPMSUZUKI,2012,Hitam,AD4937LU,

MINGGU, 26 FEBRUARI 2017 | INFO BIZ STNK YAMAHA,2006,Biru,AD64 TOYOTA „SPM JUAL BELI „ LOWONGAN

„ JASA „ KEHILANGAN „ RENTAL

STNK SPM YAMAHA,2010,Putih,AD68

TOKCER I K L A N

„ PROPERTI „ OTOMOTIF STNK SPM HONDA,2012,Hitam,AD42

PROMO SUZUKI..Dp 5JtdiPerum Diskon PROMO SUZUKI..Dp 5Jt Diskon Dijual dngSUZUKI..Dp cepat Rumah PROMO 5Jt Diskon PROMO SUZUKI..Dp 5Jt Diskon Mojosongo,Jln Lampo Batang Utara 1 STNK SPMSPM HONDA,2015,Hitam,AD67 STNK HONDA, 2012, Hitam, DBTHKN DBTHKN SGR WANITA,Usia Max STNK SPM HONDA, 2012, Hitam, DBTHKN SGR WANITA,Usia Max 4545 BsBs No1 Hub,Sdr Ninuk No 081229854747 STNK SPM 2012, Hitam, SGR WANITA,Usia Max 45 Bs BPKB KBMHONDA, ISUZU, AD8836WD, TRDING FOREX ONLINE Terima (JS7967)- 3 _________________________ STNK SPM HONDA, 2012, Hitam, DBTHKN SGR WANITA,Usia MaxAkun 45 Bs An.Dyah Ekowati,Al.Jatir Rt.01/02, Bank BCA.Mandiri.BNI.Buka Sindon,Ngemplak,Byl Kami Sekarang.Klik fbspro.com (JS7993)- 3

(JS7941)- 3

KOST

CARI KARYAWAN Toko Teknik,Lulus BPKB SUZUKI KARIMUN,AD9218GA, PLUTO SPA&SHIATSU,Trad Massage, STNK SPM HONDA,2014,AD3969XH, STNK SPM HONDA,2014,AD3969XH, STNK SPM HONDA,2014,AD3969XH, GRIYA SINGOPURAN:Kost Kartasura SMK, Mau Kerja Keras & Jujur. Hub: Sauna, Whirlpool, Body Reflexology. STNK SPM HONDA,2014,AD3969XH, 0271-655907 Ruko Soba Square JC26/085100998568 (JS7991)- 3 _________________________

LOWONGAN

(JS7907)- 3

STNK SPM HONDA,2014,AD3969XH, DIBUTUHKAN KARYAWAN UNTUK DIBUTUHKAN KARYAWAN UNTUK DIBUTUHKAN KARYAWAN UNTUK

PERSEWAAN MOBIL

DIBUTUHKAN KARYAWAN UNTUK IKA RENTAL(PU 125Rb/10Jam)APV/ STNK SPM YAMAHA, 2011, Putih, DEALER RESMI TOYOTA Mingguan/ PROMO: Avanza/Xenia/Pregio/Inova.Bisa Bulanan:085100948433/081228038944

STNK SPM HONDA, 2012, Violet DICARI ADMINISTRASI ONLINEDIBUTUHKAN:ASS DAPUR,Cew Usia (JS7916)- 3 SHOP:Wanita,Pengalaman 1 Tahun. STNK SPM HONDA, 2012, Violet Hubungi: 081.226.168.329 STNK SPM HONDA, 2004, Hitam STNK SPM HONDA, 2004, Hitam STNK SPM HONDA, 2004, Hitam (JS7994)- 3 _________________________

STNK SPMSHOP HONDA,Baju 2004, CAari Hitam ONLINE Karyawati Anak2,Kreatif.2.Pengelola Lulusan SMK.Bisa 1.Guru:Suka Komputer&Rajin: 0271-655907 (JS7970)- 3 _________________________

K O L O M

PELUANG USAHA

BPKB SUZUKI KARIMUN,AD9218GA, STNK SPM HONDA, 2012, Hitam, BPKB SUZUKI KARIMUN,AD9218GA, BPKB SUZUKI KARIMUN,AD9218GA, PT.DELTA MERLIN MEMBUTUHKAN:OP PT.DELTA MERLIN MEMBUTUHKAN:OP PT.DELTA MERLIN MEMBUTUHKAN:OP BPKB SUZUKI KARIMUN,AD9218GA, LOWONGAN PERAWATAN TUBUH PT.DELTA MERLIN MEMBUTUHKAN:OP

STNK SPM YAMAHA, 2011, Putih, STNK SPM YAMAHA, 2011, Putih, STNK SPM YAMAHA, 2011, Putih, BTH:OFFICE BOY:Muslim,Bujangan, Pny Lbh Disukai.Pny STNKMtr,Cekatan SPM YAMAHA, 2011, Putih, Keahlian Lain Spt Listrik,Bangunan. Sms Data Diri Ke: 087838836366 STNK SPM HONDA, 2012, Violet STNK SPM HONDA, 2012, Violet STNK SPM HONDA, 2012, Violet (JS7908)4 _________________________

&

TTS JOGLOSEMAR PROMO SUZUKI..Dp 5Jt Diskon

DBTHKN SGR WANITA,Usia Max 45 Bs

PT.DELTA MERLIN MEMBUTUHKAN:OP

HANYA DIJANUARI PICKUP,DP HANYA DIJANUARI PICKUP,DP HANYA DIJANUARI PICKUP,DP SUZUKI JL RUKO HOOK Cocok Untuk STNK SPMFull HONDA, Hitam Minimart Dak 2004, 200/120M HANYA DIJANUARI PICKUP,DP Rp.1,6M 081392123377

PELUANG USAHA

PLUTO SPA&SHIATSU,Trad Massage, PLUTO SPA&SHIATSU,Trad Massage, PLUTO SPA&SHIATSU,Trad Massage, Perusahaan Daerah Taman Satwa Taru Jurug Surakarta

**SUN MOTOR SOLO=T120SS,L300

6473-59592/0812-2638-8055 (JS7943)- 3

SUZUKI PROMO SUZUKI..Dp 5JtDPDiskon PROMO!PU DP 4Jtan,Ayla 6Jtan, MOBILSUZUKISOLO=DiskonuptoRp50Jt,

Usia Max 45 Bs

PERAWATAN TUBUH LANGSING TANPA DIET(1 3KG Dalam

PLUTO SPA&SHIATSU,Trad Massage, D I SS P E C I CO AL

UN

T

DIJUAL RUMAH Di Perum Gedangan DIJUAL RUMAH DiDi Perum Gedangan DIJUAL RUMAH Perum Gedangan

DIJUAL RUMAH Di Perum Gedangan

Ertiga Diesel, Karimun, Carry Pickup, APV, Swift. Hub Febriyan: 085 728 000 759 / 081 215 567 4999. Siap ke Rmh.

Berlaku Hari SENIN - SABTU

(JS7999)- 4

JUAL RMH Di Perumahan Pnck Solo JUAL JUALRMH RMHDiDiPerumahan PerumahanPnck PnckSolo Solo

TOYOTA

BUTUHKAN:OP

JUAL RMH Di Perumahan Pnck Solo

I

A

N

Pertanyaan TTS 26 Februari 2017 Menurun TRADING FOREX ONLINE Menerima 1. Tokoh penjahat dl cerita drama

MOBIL DIJUAL SOLO

R

Tulis jawaban TTS pada kartu pos dan kirimkan ke Kantor Harian Joglosemar. Sertakan kupon TTS, nama, nomor KTP/SIM dan nomor telepon. Jawaban yang benar setiap harinya akan diundi dan di umumkan setiap bulan pada minggu terakhir bulan berikutnya. Empat (4) orang yang beruntung akan mendapatkan hadiah masing-masing Rp 50.000.

SUZUKI

PAKET MESIN ISI ULANG/RO.Komplit (JS7959)- 3

KIRANA SUHENDAR Atasi Impotensi,

A

MINGGU (26/2) JUMAT (27/1)

RUKO DIJUAL SUZUKI SUZUKI SUZUKI

DAIHATSU PROMO:GRANMAXPU,Ayla, Truk,Pajero,Mirage.Hub:Agus:085-

No. Telp

KUPON TTS H

PENGOBATAN

MITSUBISHI DAIHATSU

Alamat

DIBUTUHKAN KARYAWAN UNTUK

HANYA DIJANUARI PICKUP,DP BTH: PEMBANTU RMH TGGA: **GEBYAR PROMO SUZUKI PickUp PROMO SUZUKI PickUp **GEBYAR PROMO SUZUKI PickUp GRIYA SINGOPURAN,Kost Kartasura,KM GRIYA SINGOPURAN,Kost Kartasura,KM GRIYA SINGOPURAN,Kost Kartasura,KM **GEBYAR Muslimah,Pny Mtr,Rajin,Bs Msk,Cekatan. RUMAH DIJUAL Lokasi Kerja Banyuanyar, Solo, Jm **GEBYAR PROMO SUZUKI PickUp GRIYASINGOPURAN,Kost Kartasura,KM 7-18.Sms Data Diri Ke: 087838836366 **GEBYAR PROMO SUZUKI PickUp DIJUAL RUMAH LT89 FullBangunan. GRIYASINGOPURAN,Kost Kartasura,KM (JS7909)- 4 _________________________ Gebang Rt.03 Rw.17 Kadipiro.400Juta TRADING FOREX ONLINE Menerima TRADING FOREX ONLINE Menerima LBB&PAUD AL-F FIKR Butuh:Ustadzah, TRADING FOREX ONLINE Menerima Nego.Hub:081329515413 OB,Tentor.Hubungi:085103833392/08 (JS7988)- 3 _________________________ TRADING FOREX ONLINE Menerima 5100553373 (JS7992)- 3

Nama

DATA PENGIRIM

KEHILANGAN

B A R I S

13

3. Setiap bahan yg dapat menarik logam besi 7. Daerah yg terdiri atas batuan kapur yg berpori 8. Teman (sekerja) 9. SPA&SHIATSU,Trad Wanita yg dinikahi PLUTO Massage, 10. Keuntungan 13. Bagian yg tidak di dalam 15. Keadaan atau perasaan senang dan tenteram 16. Habis semuanya DIJUAL RUMAH Di Perum Gedangan

Mendatar 1. Sempat 4. Banyak 7. Main JUAL RMH Di Perumahan Pnck Solo 8. Trem 9. Kapasitas 11. Nahi 12. Laik

19. Licin dan berkilap 22. Sebutan (nama) bagi seluruh wilayah kepulauan Indonesia 23. Indah; mulia 24. Sambil; serta Menurun 1. Calon 2. Pokok isi; sari 4. Indah dan sedap dipandang mata 5. Ternama; masyhur 6. Tidak berpihak 11. Kuda

12. Masa seratus tahun 13. Pria 14. Tulen; murni 16. Kemauan (kehendak) yg pasti; kebulatan hati 17. Ibu dr ayah atau dr ibu 18. Siap sedia 19. Lancang mulut 20. Tempat berakhirnya aliran sungai di laut 21. Matahari

Jawaban TTS 17 Februari 2017 13. 16. 17. 19. 20. 21.

Sebab Pulsa Istal Formulasi Selalu Palapa

Menurun 1. Sampan 2. Pantai 3. Terka 4. Bakti 5. Netral 6. Kompak 9. Khilaf

10. 13. 14. 15. 16. 18.

Santai Sakral Babut Binasa Pegas Laksa

Pemenang TTS Bulan Januari 2017 Supported by :

WAN UNTUK

I n d o n e s ia PEMERINTAH KOTA SURAKARTA

ZOO

KADIN KOTA SURAKARTA

1. Setiadi Atmopandojo Jalan Srigading IV No. 33 RT 02 RW 11 Mangkubumen, Solo 57139

3. Wiyono Agung Sambeng, Sambirejo, Ngawen, Gunungkidul 55853

2. Agus Winardi Jalan Cempaka 9 No 61 Perumnas RT 1 RW 18, Ngringo, Jaten, Karanganyar

4. Ivana Anggun Puspita Fakultas Kesehatan Masyarakat Undip, Semarang

Masing-masing pemenang mendapatkan hadiah berupa uang masing-masing Rp 50.000. Hadiah dapat diambil mulai 7 Maret 2017 2017 pada jam kerja dengan membawa identitas dan fotokopinya yang masih berlaku.

Acara TV Minggu, 26 Februari 2017

KI PICKUP,DP RCTI 10:00 10:30 11:00 11:30 12:00 13:30 14:00

UZUKI PickUp

TRADING FOREX ONLINE Menerima

15:30 16:00 17:15 19:15 21:30 22:30

PLUTO SPA&SHIATSU,Trad Massage,

SCTV 10:00 12:00 12:30 16:00 16:30

DIJUAL RUMAH Di Perum Gedangan

17:45 19:00 20:30 22:00 23:30

Larva Cek & Ricek Silet Seputar Indonesia Siang Baper Nissan GTAcademy 2016 BArbie Fairytopia : Magic Of Thye Rainbow Seputar Indonesia The Price Is Right Tukang Ojek Pengkolan Dunia terbalik Cinta Dari Surga Apocalypto

FTV Pagi Liputan 6 Siang Film Layar Spesial Liputan 6 Petang Sinetron : GantengGanteng Serigala Gerhana Bulan Merah Pangeran 2 Mermaid In Love 2 Dunia Surga yang Ke2 FTV Utama

11:30 12:00 13:30 14:30 15:00 16:30 17:30 19:30 22:00

My Trip My Adventure kids Insert Siang Mamaku Hits The Transmart Dr. Oz Janji Suci Raffi & gigi Sinema Spesial Bioskop Trans TV Bioskop Trans TV

TRANS 7 10:00 Para Petualang Cantik 10:45 Spotlite 11:30 Selebrita On The Weekend 12:00 Redaksi Siang 12:45 One Stop Football 13:30 Galeri Sepak Bola Indonesia 14:00 the Cuts Journey 14:30 Eksis Abis 15:00 Mancing Mania 15:30 Narsis 16:15 Redaksi Sore 17:30 Master Game Show 18:15 CCTV 18:45 Asal 20:00 On The Spot 20:45 Indonesia Lawak Klub 22:00 Hexagon War

13:00 14:00 14:30 15:30 18:00 20:00 22:30

Buletin Indonesia Siang Kacamata Petualang World’s Weirdest Big Movies Family Big Movies Family Big Movies Platinum Big Movies Platinum

MNCTV 09:30 New Kompilasi Upin Ipin 11:30 Dongeng Rantau Asia 11:45 Blend Futsal Nusantara 14:00 New Kompilasi Upin Ipin 15:30 Indonesia Idol Junior Specta Show 18:00 Adit & Sopo Jarwo 18:30 Upin & Ipin Bermula 20:00 Pangako SA’Yo (Janjiku) 22:00 On The Wings Of love ANTV 10:00 11:30 13:00 15:00 16:00 18:30 20:00 22:00

Marsha & The Bear Shiva Anandhi Archana Mencari Cinta Gopi Lonceng Cintaa Mohabbatein Sinema malam

JUAL RMH Di Perumahan Pnck Solo Global TV 10:00 Amazing Race 11:00 BlaZing Teens 11:30 Dunia Hand Made

TRANSTV 10:00 Survivor 10:45 Mission X !" # $#"% &&"% ' $"( ) !" # $#"% &&"% ' $"(

Metro TV 09:30 Agung Sedayu Group 10:05 Metro iCare 10:30 Dunia Kita

Metro Siang Melawan Lupa Mata Najwa Ulama Nusantara Documentary 360 Metro Hari Ini Prime Time News Metro this Week Brain Games Eagle Documentary Series 20:30 im Possible 21:30 Top News 22:05 NSI TV ONE 08:30 Best World Boxing 11:00 Kabar Siang Akhbir Pekan 12:00 Selera Asal 2 13:00 Buka Jalan- Jalan Biasa 2 14:00 Dari Langit 15:00 Damai Indonesiaku 17:00 Kabar Petang Akhir Pekan 19:00 Indonesia Mengingat 20:00 Apa Kabar Indonesia Malam Akhir Pekan 21:00 Kabar Hari Ini Akhir Pekan

Jadwal Dapat Berubah Sewaktu-waktu

!" # $#"% &&"% ' $"(

11:05 12:05 13:05 14:30 15:05 16:05 17:05 18:05 19:05 19:30 20:05


CINEMA

14

www.joglosemar.co

minggu, 26 februari 2017

Power Rangers (2017)

Misi Menghancurkan Alien Jahat Dengan menyatukan kemampuan unik mereka, kelima remaja tersebut bersatu sebagai Power Rangers untuk menghentikan alien dalam misi menghancurkan bumi.

P

ower Rangers, sebagian besar orang pasti sudah tidak asing dengan lima pasukan berwarna-warni tersebut. Dulu, aksi mereka melawan para alien menjadi tayangan favorit anak-anak. Serial televisi tersebut merupakan adaptasi dari serial Jepang, Super Sentai. Kemudian, ditayangkan di Fox Kids tahun 1993-2002 dan booming. Hingga beberapa tahun lalu, serial ini menjadi tayangan wajib tonton. Nah, bulan depan aksi Rangers merah, kuning, biru, pink dan hitam ini akan mengguncang dunia. Mereka harus berjibaku melawan para alien yang hendak mengambil alih bumi. Seperti dilansir 21Cineplex baru-baru ini, film Power Rangers menjadi seri pertama di abad ke-21. Film ini akan menampilkan beberapa tokoh utama dari seri Mighty Morphin Power Rangers yang akan diperankan oleh aktor terbaru. Berkisah mengenai lima remaja SMA yang dipersatukan oleh sebuah insiden yang melanda sebuah kota kecil bernama Angel Grove. suatu ketika, anakanak yang kerap menjadi korban bully ini secara tak sengaja bertemu di suatu tempat terlarang di kota tersebut. Pada pertemuan yang tak disengaja tersebut, ada

kejadian yang membuat mereka mendapatkan kekuatan super. Nah, ketika kembali ke rumah, mereka sangat terkejut dengan kekuatan super yang mereka miliki itu. Trini (Becky G ), Kimberly (Naomi Scott), Billy (RJ Cyler), Jason (Dacre Montgomery) dan Zack (Ludi Lin). seperti Billy yang tiba-tiba berubah menjadi sangat kuat. Mereka pun akhirnya bertemu kembali di sebuah tebing. Mereka terjun ke dalam air, dan tubuh mereka pun berubah warna. Billy berubah menjadi warna biru, Kimberly berwarna pink, Zack hitam, Trini jadi kuning dan Jason merah. Kemudian, peristiwaperistiwa aneh pun terjadi dan membawa mereka bertemu dengan alien Alpha 5 yang menjadi penghubung dengan Zordon (Bryan Cranston). Dengan kekuatan itu, seperti dikutip dari Pusatsinopsis, mereka diminta oleh Zordon yang berkomunikasi melalui tabung kaca untuk menyelamatkan dunia dari alien jahat bernama Rita Repulsa.

Rangers untuk menghentikan alien dalam misi menghancurkan bumi. Rita Repulsa tak sendiri, ada beberapa monster lain yang meneror bumi. Selain itu, ada juga monster Goldar. Dia digambarkan sebagai monster bersayap dengan zirah emas. Bagaimana kelanjutan kisah para superhero ini? Mampukah mereka menghancurkan para alien dan membuat bumi aman kembali? Tonton saja kisah mereka di bioskop. Rencananya, film ini akan ditayangkan pada Maret. Dalam trailer film yang disutradarai oleh Dean Israelite tampak makin hidup dengan tata musik yang menakjubkan. Trailer tersebut dibuka dengan OST I Walk The Line oleh Halsey. Sementara saat perang

melawan para aliens, OST Power Kanye West makin membuat film bergenre Superhero, Action, Fantasy dan Sci-Fi ini makin bertenaga, bersemangat mengalahkan alien. Meski begitu, film dari rumah produksi Saban Films, Toei Company dan Temple Hill Productions ini sempat mendapat kritikan. Di antaranya kostum Rangers wanita, warna pink dan kuning yang dinilai terlalu seksi karena Power Rangers ini pasti menjadi alternatif anakanak untuk mendapatkan hiburan.

Facebook ThePowerRangers

Selain itu, seperti dilansir Liputan6, karakter Alpha 5 juga dinilai beda jauh dengan serial televisi. Bentuk karakter Alpha 5 ini dianggap aneh oleh para fans. Seperti, kepala mirip panci, tangan terlalu panjang sampai

dengan posisi mata yang terlalu menonjol. Tapi, di luar kontroversi tersebut, Power Rangers tampaknya tetap seru menjadi pilihan hiburan di akhir pekan. Selamat menonton. # Amrih Rahayu

Kontroversi Dengan menyatukan kemampuan unik mereka, kelima remaja tersebut bersatu sebagai Power

Detail Powers Rangers (2017) : Powers Rangers : Superhero, Action, Fantasy dan Sci-Fi Haim Saban, Brian : r Produse Casentini, Marty Bowen, Wyck Godfrey : Dean Israelite Sutradara Penulis Skenario : John Gatins, Matt Sazama, Burk Sharpless Rumah Produksi : Saban Films, Toei Company, Temple Hill Productions Lionsgate, Saban Films : tor Distribu Tanggal Rilis : 24 Maret 2017 (USA) : USA Negara Bahasa : bahasa Inggris Pemain : Becky G sebagai Trini /Yellow Ranger Naomi Scott sebagai Kimberly/Pink Ranger RJ Cyler sebagai Billy/Blue Ranger Dacre Montgomery sebagai Jason /Red Ranger Ludi Lin sebagai Zack/Black Ranger

Judul Genre

KUNCI G I T A R TULUS

Berkarya Senatural Mungkin

intro: C#m C+ B F# A E F#m G#m F#m E F#m G#m F#m E F#m G#m F#m Pertama kali aku tergugah E F#m D#mb5 G# Dalam setiap kata yang kau ucap C#m C+ Bila malam tlah datang B F# F#m B Terkadang ingin ku tulis semua perasaan E F#m G#m F#m Kata orang rindu itu indah E F#m D#mb5 G# Namun bagiku ini menyik.. sa C#m C+ Sejenak ku fikirkan B F# F#m untuk ku benci saja dirimu B E Namun sulit ku membenci interlude: E F#m G#m F#m A B G#m Pejamkan mata bila F#m B E kuingin bernafas lega A B G#m C#m Dalam anganku aku berada F#m B E disatu persimpangan jalan yang sulit kupilih

S interlude: E F#m G#m F#m E F#m G#m F#m E F#m G#m F#m E F#m G#m F#m A B G#m Pejamkan mata bila F#m B E kuingin bernafas lega A B G#m C#m Dalam anganku aku berada F#m B E disatu persimpangan jalan yang sulit kupilih interlude: E F#m G#m F#m E F#m G#m F#m A B G#m Pejamkan mata bila F#m B E kuingin bernafas lega A B G#m C#m Dalam anganku aku berada F#m B E disatu persimpangan jalan yang sulit kupilih outro: E F#m G#m F#m E F#m G#m F#m E F#m G#m F#m E F#m G#m F#m

iapa nama penyanyi pria Indonesia ba senatural mungkin,” lanjutnya. Tulus telah menulis banyak yang sedang naik daun akhir-akhir ini? Sepertinya semua sepakat kalau sekali lagu. Beberapa lagu yang terpilih, seperti dilansir SitusTulus lah jawabannya. Nama lengkapnya Muhammad Tulus, tulus, telah dirilis ke dalam tapi dia menggunakan nama terakhir un- tiga album musik melalui Tutuk memopulerkan lagu-lagunya. Selain lusCompany. Yaitu, sebuah suaranya enak didengar, dia jugalah yang label rekaman independen yang didirikan oleh Tulus menciptakan lagunya. Lirik lagunya yang sederhana, dan bersama dengan kakaknya, langsung mengena membuat siapa saja Riri Muktamar. Setidaknya, Tulus telah mendengar langsung jatuh cinta. Kehadiran Tulus dengan genre pop jazz yang kini melahirkan tiga album, yakni Tulus (2011), Gajah (2013) disebut pop urban bisa dibilang memdan Monokrom (2016). bawa angin segar. Pria 29 tahun Selain eksis menjadi itu sukses memutar minat penyanyi dan penpasar akan lagu berlirik cecipta lagu, Tulus juga ngeng dengan irama meladipercaya menjadi yu menjadi eksplorasi jazz juri di ajang pencaberlirik puitis. rian bakat The Voice Dampak positif tersebut IK AL Kids Indonesia bersalantas diendus musisi lain. R A DI B LAY ma Agnez Mo dan Bebi Mereka beramai-ramai muRomeo. lai memengaruhi masyarakat Sejumlah penghargaan telah ia dengan genre baru yang tak kalah kaya. “Kalau karya-karya saya dirasa bisa raih. Di antaranya Penyanyi Pop Pria membawa dampak berupa ajakan untuk Terbaik versi AMI Awards Indonesia kultur baru yang konotasinya positif, saya tahun 2016 lalu. Sebelumnya di tasangat bersyukur sekali,” kata Tulus seperti hun 2015, di ajang yang sama Tulus memborong sejumlah penghargaan dilansir Kapanlagi, baru-baru ini. Pria kelahiran Bukittinggi, Sumatera seperti Penyanyi Pop Pria Terbaik, Barat ini menyandang gelar sarjana di bi- Penulis Lagu Pop Terbaik, Album dang arsitektur dengan kecintaan yang ti- Pop Terbaik, Produksi Musik Best of The Best dan Album Best of The dak ada habisnya terhadap musik. Sejak memulai karier, pelantun Sepa- Best. Serta, The Best Collaboration tu ini memang tak memiliki target apa (Song) di ajang Anugerah Planet pun. “Saya bermusik karena saya meyakini Muzik Asia Tenggara di tahu dititipin bakat. Jadi saya berkarya menco- yang sama. # Amrih Rahayu Kapanlagi


KOMUNITAS minggu, 26 februari 2017 www.joglosemar.co

15

Football Boot Indonesia (FBI) Regional Soloraya

Wadah Kolektor Sepatu Ori Bermain Bola

Muhammad Triwibowo Ketua FBI Regional Soloraya

O

lahraga sepakbola merupakan olahraga sejuta umat. Melihat aksi para pemain bola meliuk-liuk di lapangan sambil menggiring bola sangat mengasyikkan. Tak hanya performa para pemain bola yang menarik, style para pesohor di lapangan hijau tersebut juga menjadi daya pikat tersendiri. Mulai dari gaya rambut, kostum sepak bola sampai dengan sepatu menggoda para penghobi olahraga ini. Para fans bola pun tak segan-segan mengeluarkan uang untuk memenuhi hasrat mereka agar penampilan tak jauh beda dari idolanya. Mereka berburu kostum sepak bola tim kesayangan, sampai

selalu mengikuti tren hairstyle para pemain. Kalau uang cukup, mereka tentu akan memenuhi hasrat tersebut dengan berburu kostum, sepatu dan pernakpernik lain yang kualitas nomor satu. Sementara yang bermodal cekak, membeli kostum di pasaran yang sesuai dengan kantong juga dilakoni. Di Indonesia ada komunitas kolektor sepatu sepak bola original alias ori. Harganya mulai dari ratusan ribu sampai jutaan untuk sepasang sepatu. Mereknya seperti Nike, Adidas,Reebo, Specs dan lainnya. Komunitas tersebut Football Boot Indonesia (FBI). Di tingkat pusat, komunitas ini sudah terbentuk sejak tahun 2009. Komunitas ini berawal dari adanya grup di Facebook. Grup tersebut beranggota orangorang yang mempunyai hobi mengoleksi sepatu sepak bola original. Selanjutnya mereka membentuk komunitas FBI. Kegiatan mereka lebih pada gathering antaranggota untuk bermain sepakbola. Di Surakarta, komunitas ini mulai terbentuk pada 26 Agustus 2015 lalu. “Karena awalnya para kolektor sepatu bola ini ya agak bingung juga. Punya sepatu bola bagus tapi ndak dipakai main bola kan sayang,” kata Ketua FBI

Regional Soloraya, Muhammad Triwibowo, baru-baru ini kepada Joglosemar. Anggotanya berjumlah hampir 100 orang. Mereka dari sejumlah wilayah di eks-Karesidenan Surakarta, seperti Solo, Sukoharjo, Karangayar, Wonogiri, Sragen, Boyolali dan Klaten. Biasanya, setiap pekan mereka melakukan kopi darat pada Minggu pagi untuk bermain sepakbola. “Kita sudah tiga kali ganti lapangan bola. Dulu pas pertama di lapangan bola Edupark Universitas Muhammadiyah Surakarta, lalu pindah ke Tohudan, dan terakhir ini bermain di lapangan AURI Surakarta daerah Colomadu,” papar Bowo, sapaan akrabnya. Untuk membayar sewa latihan, mereka biasanya dengan uang saweran. “Kalau di sana kan uang sewanya Rp 250.000 per bulan empat kali, setiap Minggu pagi,” katanya. Meski kerap bermain sepak bola, namun anggota FBI tidak

diharuskan mempunyai skill yang mumpuni dalam memainkan si kulit bundar ini. “Tagline kita kan SFSL alias Style First Skill Later. Jadi, siapa saja boleh bermain bola. Karena memang tujuannya sebagai wadah penghobi kolektor sepatu bola, untuk silaturahmi serta menggunakan sepatu ori koleksi anggota untuk bermain di lapangan,” jelasnya.

Karena harga sepatu ori ini cukup membobol kantong, maka tak heran kalau kebanyakan anggotanya rata-rata para pria yang sudah bekerja. Profesinya macam-macam, mulai dari guru olahraga, perawat, pengusaha sampai dengan wiraswasta. Untuk yang masih kuliah bisa dihitung dengan jari, mereka mahasiswa dari UMS maupun Universitas Sebelas Maret (UNS),”

kata dia. Selain bermain dengan anggota sendiri, mereka juga kerap melakukan lawatan dengan FBI regional lain. “Kebanyakan yang ikut kan pengin main di lapangan sepakbola yang bagus dan tidak becek. Kita juga sering sparring dengan regional lain seperti Yogyakarta, Banyumas, Semarang. Seringnya sih main di Manahan.” # Amrih Rahayu

Jadi Tuan Rumah Gathering Nasional

M

empunyai koleksi original tentu sangat membanggakan. Mereka rela mengeluarkan uang yang cukup besar agar bisa memenuhi keinginananya tersebut. Begitu juga dengan Muhammad Triwibowo, Ketua FBI Regional Soloraya, Muhammad Triwibowo. Dia merupakan inisiator pendiri regional Solo. Sebelumnya, dia sudah lebih dulu bergabung dalam FBI tigkat pusat Bowo mengakui memilik sepatu bola dengan range harga mulai Rp 500.000 sampai Rp 2 juta ini. Dia memulai mengoleksi sepatu bermerek paten sejak masih kuliah. “Dulu pas kuliah saya udah mulai koleksi. Saat itu juga saya sudah mulai usaha, jadi ya beli pakai uang sendiri,” tutur alumnus UMS yang berbisnis online sepatu bola ini. Kalau sudah bosan, koleksi itu dijual kembali. Itulah salah satu kelebihan bergabung di

komunitas FBI. “Tinggal kita jual lagi aja di grup. Banyak kok yang nyari second. Jadi, kalau gabung komunitas FBI ini kita bisa sharing mengenai berbagai hal mengenai sepatu ori, seperti bagaimana ciri-ciri sepatu ori, bagaimana perawatannya dan lain-lain,” jelas pria yang tinggal di Baki, Sukoharjo ini. Dia menambahkan, untuk tahun ini FBI regional Soloraya mendapat kesempatan menjadi tuan rumah dalam event Gathering Nasional. “Bulannya belum ditentukan. Nanti rencana di Manahan. Kalau event-nya seperti biasa main bola, futsal, ada game gitu sama kita juga merencanakan wisata di daerah Solo,” pungkasnya. #Amrih Rahayu

Foto-foto: Dok FBI Reg Soloraya


foto st ry

16

www.joglosemar.co

minggu, 26 februari 2017

Harapan dan Doa untuk Solo

T

anggal 17 Februari 2017, Kota Solo genap berusia 272 tahun. Pemerintah Kota Solo dengan luar biasa memperingati hari jadi tersebut dengan berbagai macam acara. Mulai dari ziarah ke makam tokoh-tokoh yang berjasa bagi Solo, yakni Ki Ageng Sala dan Ki ageng Henis, Upacara HUT di Sriwedari serta Festival Jenang di Ngarsopuro. Puncaknya adalah Kirab Boyong Kedhaton dan Tari Kolosal Adeging Kutha Sala di Jalan Jenderal Sudirman yang diikuti 700 peserta karnaval, 135 penari dan 35 musisi. Festival Jenang yang diselenggarakan di Ngarsopuro membagikan sekitar 20.000Â jenang dan memamerkan 150 jenis jenang. Dalam tradisi Jawa, jenang (bubur disajikan dengan gula merah atau santan) merupakan simbol penting dari harapan dan doa. Kirab Boyong Kedhaton dimulai dari Ngarsopuro menuju Koridor Jl Jenderal Sudirman dengan diikuti sekitar 700 peserta. Warga sangat antusias menyaksikan kirab tersebut dengan memenuhi jalan yan menjadi rute kirab. Sementara, tarian kolosal Adeging Kutha Sala menggambarkan langkah dari Kartasura ke Surakarta, yang menandai awal dari sebuah kehidupan baru untuk Sala (Solo). Pada tahun 1745, Sala hanyalah sebuah desa kecil di tepi Bengawan Solo yang kemudian berubah dan berkembang setelah Surakarta Raja Pakubuwono II pindah istana dari Kartasura ke Solo. # Foto dan teks: Joglosemar |

Maksum Nur Fauzan

Tari Kolosal Adeghing Kutha Sala

Festival Jenang di Ngarsopuro Ziarah ke Makam Ki Gede Sala

Wayang Orang Sriwedari Kirab Boyong Kedhaton

Tari Kolosal Adeghing Kutha Sala

Kirab Boyong Kedhaton


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.