Info Pelanggan
0271-717141 JOGLOSEMAR @Joglosemarnews harianjoglosemar@gmail.com @Joglosemarnews
www.joglosemar.co
Harga Rp 3.000
JUMAT PAHING, 27 JANUARI 2017
Terbit 20 Halaman
KPK Tangkap Patrialis Akbar
Hakim Kontroversi
Terjerat Suap
Jejak
Patrialis Akbar Anggota DPR dari PAN, 19992004 dan 2004-2009 Mendaftar seleksi calon hakim konstitusi dari unsur DPR, namun gagal dalam uji kelayakan.
Beliau hakim konstitusi yang sering diperiksa oleh Dewan Etik
MenkumHAM era SBY (2009-2011) Saat menjadi Menteri, Patrialis setuju hukuman mati bagi koruptor.
Abdul Mukthie Fajar Ketua Dewan Etik MA
Diberi kursi di BUMN, Komisaris Utama PT Bukit Asam
JAKARTA—Kotroversi masuknya Patrialis Akbar sebagai hakim konstitusi di Mahkamah Agung (MA) berakhir antiklimaks dengan ditangkapnya mantan politisi PAN itu oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Rabu (25/1) malam. Patrialis ditangkap KPK di Mal Grand Indonesia, setelah dibuntuti oleh penyidik KPK selama enam bulan. Praktis, ini sudah kedua kalinya hakim MA dicokok KPK. Pertama, Ketua MK Akil Mochtar terkait suap UU Pilkada, disusul Patrialis Akbar terkait kasus suap UU Peternakan dan Kesehatan Hewan.
Berlanjut ke Hal 11 Kol 1
13 Agustus 2013 menjabat hakim MK (2013 – 2018) Keputusan SBY itu digugat YLBHI, ICW dan Koalisi LSM. Sebab, pemilihan Patrialis tak terbuka dan juga tidak melalui uji kepatutan dan kelayakan di DPR. Gaji Hakim MK Rp 72,8 juta. Belum termasuk tunjangan. Rabu (25/1) pukul 21.30, KPK menangkap Patrialis terkait suap uji materi UU No 41 Th 2014 tentang Peternakan dan Kesehatan Hewan. Patrialis diduga menerima suap 20.000 dolar Amerika dan 200.000 dolar Singapura.
Antara | Akbar Nugroho Gumay
MK TANGGAPI OTT—Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Arief Hidayat (tengah) didampingi para hakim konstitusi memberikan keterangan pers terkait operasi tangkap tangan (OTT) KPK terhadap Hakim Konstitusi Patrialis Akbar di Jakarta, Kamis (26/1).
Dalam kasus ini KPK menetapkan Patrialis dan Kamarudin penerima suap, Basuki dan sekretarisnya, NG Feni, sebagai pemberi suap. Sumber: Litbang|berbagai sumber
JusƟce Collaborator
Sri Hartini Siap “Cokot” Koruptor Lain KLATEN–Bupati Klaten (nonaktif ), Sri Hartini segera mengajukan Justice Collaborator (JC) ke Komisi Pemberantas Korupsi (KPK). Tersangka kasus dugaan suap promosi jabatan ini akan menjadi saksi untuk membongkar dugaan kasus-kasus korupsi lain di Klaten.
Berlanjut ke Hal 11 Kol 5
Rosyi Dwi PutranƟ
Dokter Pertimbangkan Operasi Manusia Kayu SOLO—Sejak mendapatkan perawatan intensif di Bangsal Mawar RSUD Dr Moewardi Rabu (25/1) sore, hingga Kamis (26/1) kondisi manusia kayu asal Sragen Sulami belum menunjukkan perkembangan. Tim dokter pun memutuskan untuk fokus pada penanganan bagian lutut dan panggul. Dari hasil analisa tim, muncul wacana perlunya melakukan operasi. Berdasarkan hasil pemeriksaan darah, kondisi Sulami cenderung stabil. Hanya saja, dari tes darah itu memperlihatkan gadis berusia 35 tahun itu mengalami anemia ringan. Ini dibuktikan dengan tingkat hemoglobin (Hb) hanya delapan. Namun, kondisi itu masih dikatakan cukup baik mengingat tidak ada keluhan apapun dari pasien. Ketua Tim Dokter dari RSUD Dr Moewardi, dr Arif Nurudhin, SpPD
Joglosemar | Insan Dipo Ferdias
KONDISI SULAMI—Ketua tim dokter yang menangani Sulami dr. Arif Nurrudin, SpPD (kiri), menjelaskan kondisi pasien Sulami kepada awak media di RSUD dr Mowardi, Jebres, Solo, Kamis (26/1). mengungkapkan kondisi Sulami stabil tapi tidak menunjukkan perkembang-
Mes Terbakar, TKI Tewas Terpanggang SRAGEN—Musibah dari pahlawan devisa asal Sragen kembali terjadi. Seorang Tenaga Kerja Indonesia (TKI) asal Dukuh Bahak, Desa Kedawung, Kedawung, Sragen, Heri Eko Saputro (43) tewas terpanggang di dalam mes tempatnya bekerja di Taichung, Taiwan, yang terbakar hebat, Selasa (24/1) petang waktu setempat. Saat ditemukan, kondisi jasadnya sangat mengenaskan dan sulit dikenali karena terbakar dan tertimpa reruntuhan bangunan.
an apapun.
Berlanjut ke Hal 11 Kol 5
Berlanjut ke Hal 11 Kol 1
RICAͳRICA AYAM SARTINI LEGENDARIS DI KOMPLEKS ISI SURAKARTA
Awalnya Ngontrak, Sekarang Punya 13 Karyawan
W
arung Rica-rica Barat ISI Bu Sartini adalah warung makan yang sangat populer di seputaran kampus Institut Seni Indonesia (ISI) Surakarta. Warung dengan menu andalan rica-rica ayam, ini terkenal lantaran rasanya yang enak dan pedas.
Dok pribadi
Bila Anda menyukai kuliner pedas, tidak ada salahnya untuk mampir ke warung yang sudah berdiri sejak 25 tahun ini.
Yang Penting Konsisten
Sarah Apriani
K
onsisten. Itulah kunci utama yang terus dipegang seorang Oci untuk tetap eksis di dunia bisnis online yang ia geluti saat ini. Mengingat dari hari ke hari, semakin banyak pelaku bisnis yang berbasis internet tersebut.
Berlanjut ke Hal 11 Kol 1 PENGUMUMAN TIDAK TERBIT Pada Tahun Baru Imlek 2568 atau Sabtu (28/1) besok, Joglosemar tidak terbit seperti biasa. Koran kesayangan kita ini akan kembali menyapa pembaca pada Minggu (29/1). Kepada pembaca dan relasi harap maklum. Terima Kasih. Redaksi
Magang | Sarah Apriani
RICA AYAM—Sartini saat melayani pembeli di warung rica-rica ayam miliknya di barat ISI Solo, beberapa waktu lalu.
“Biasanya banyak yang bilang rica-rica di sini enak rasanya, murah dan pedas juga,” ujar Sartini, pemilik dan pengelola Warung Rica-Rica Barat ISI, belum lama ini. Tentu, itu bukan klaim sepihak dari pemilik warung. Sebab, dengan uang senilai Rp 6.000, Anda bisa menikmati nasi, sayur dan rica-rica ayam yang terkenal pedas ini.
Berlanjut ke Hal 11 Kol 5
0877 3500 1497
Iki Lho!
Kirimkan Komentar Anda Terkait Berita di Halaman ini atau Informasi/Foto Penting di Sekitar Anda melalui Kanal WhatsApp – Telegram – SMS JOGLOSEMAR ini
Akuarium Ikan Robotik
I
lmu pengetahuan merupakan modal utama untuk menemukan hal-hal baru. Salah satunya karya menakjubkan satu ini. Dilansir dari boredpanda, sekelompok pemuda Amerika Serikat yang mengatasnamakan Build18 menciptakan karya luar biasa yakni akuarium ikan robotik. Sistem kerjanya, akuarium tersebut dilengkapi dengan sensor pembaca gerakan yang bisa merespon ikan yang ada di dalam bergerak kemana dan akuarium mengikutinya. Terobosan menakjubkan bukan? #Yuhan Perdana hƩp://joglosemar.co/
Berharap TNI Ikut Turun Tangan Saya berharap TNI turun tangan karena bangsa ini di amban perpecahan, karena ulah sekelompok orang dan ormas yang intoleran. +6281393635213
boredpanda
Solo
2
www.joglosemar.co
JUMAT, 27 JANUARI 2017
Joglosemar | Insan Dipo Ferdias
MAHESA LAWUNG—Abdi dalem dan kerabat Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat mengikuti ritual Wilujengan Nagari Mahesa Lawung di Siti Hingil Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat, Solo, Kamis (26/1). Ritual tahunan Keraton Kasunanan Solo tersebut telah berlangsung turun-temurun sebagai simbol membuang sifat buruk manusia dan permohonan doa kepada Tuhan Yang Maha Esa agar selalu melimpahkan keselamatan bagi keraton.
KPU Gelar Lomba Menulis BANJARSARI—Komisi Pemilihan Umum (KPU) menggelar lomba penulisan dengan tema “Mewujudkan Pemilu Akses Bagi Penyandang Disabilitas”. Karya akan ditunggu hingga 15 Maret 2017. Kegiatan yang digelar KPU dengan bekerja sama dengan AGENDA (General Election Network for Disability Access) ini bertujuan untuk mengarusutamakan pemberitaan dan meningkatkan kesadaran tentang pentingnya pemilu akses bagi difabel serta meningkatkan kualitas pemberitaan pemilu akses. Ketua KPU Kota Surakarta, Agus Sulistyo dalam keterangan tertulisnya kepada Joglosemar, Kamis (26/1) menjelaskan lomba berlaku untuk masyarakat umum, jurnalis media cetak, online dan elektronik serta fotografer media cetak dan online. “Periode penayangan materi lomba di media massa antara 23 September-10 Maret 2017,” ujar dia. Keterangan lebih lanjut mengenai lomba, jelas Agus, dapat dilihat di papan pengumuman Kantor KPU Surakarta atau melalui website KPU RI dengan alamat www. kpu.go.id atau kunjungi laman http://lkjpa.agendaasia.org/#first. # Sika Nurindah
Dewan Minta Pemkot Bijak Sikapi Ojek Online KARANGASEM—Polemik keberadaan sarana transportasi ojek berbasis online yang tak kunjung usai mengundang sorotan kalangan dewan. Legislator mengimbau Pemerintah Kota (Pemkot) Surakarta berlaku bijak untuk memastikan semua kepentingan pihak berkaitan dapat terpenuhi. Ketua Fraksi Demokrat Nurani Rakyat (FDNR) DPRD Kota Surakarta, Supriyanto mengatakan, Pemkot sudah sepantasnya untuk tidak menutup mata dengan fakta ojek online diminati masyarakat. Pelarangan izin operasional ojek online dianggap tak akan menyelesaikan persoalan begitu saja. “Dengan perkembangan zaman dan teknologi, memang hal itu tak bisa dihindari. Namun, semua kepentingan harus diakomodir,” ujarnya kepada wartawan, Kamis (26/1). Supriyanto mengatakan, semua pihak baik penyedia jasa transportasi ojek online atau konvensional dapat berjalan beriringan bila ada aturan yang jelas. Dalam hal ini, Pemkot perlu memikirkan regulasi baru sehingga tak timbul masalah-masalah berikutnya. “Pemkot pasti punya solusi. Kami harap seperti itu. Kalau pelarangan hanya sepihak, justru semakin runyam,” sebutnya. Jika memang pada akhirnya Pemkot membuka pintu bagi keberadaan ojek online, Supriyanto meyakini para penyedia jasa transportasi tradisional tetap bisa bertahan. Menurutnya, segmentasi pasar pengguna jasa transportasi keduanya tak sepenuhnya sama. Hal serupa pernah diutarakan Wakil Ketua Komisi III DPRD Kota Surakarta, Sugeng Riyanto. Ia menilai konflik antara penyedia jasa ojek online dan konvensional terjadi lantaran Pemkot tak segera menerbitkan aturan baru untuk mengakomodasi kepentingan keduanya. Terkait keberadaan ojek online, Sugeng memahami jika masyarakat lebih tertarik ke model jasa transportasi tersebut lantaran lebih fleksibel dan mudah diakses. Maka, untuk memastikan ojek tradisional tetap bertahan, Pemkot perlu membuat kebijakan baru. “Bisa saja Pemkot mengatur tarif ojek pangkalan,” ucapnya. # Putradi Pamungkas
Info Iklan Untuk kemudahan pemasangan iklan di Harian JOGLOSEMAR, silahkah hubungi nomor berikut melalui sms/telepon.
0857 0252 6361 0877 3500 1497 Kirimkan Komentar Anda Terkait Berita di Halaman ini atau Informasi/Foto Penting di Sekitar Anda melalui Kanal WhatsApp – Telegram – SMS JOGLOSEMAR ini
165 Kepala TK dan SD DilanƟk
Pungutan Acara Pisah Sambut Dilarang BALAIKOTA—Sebanyak 165 Kepala Taman Kanak-kanak (TK) dan Sekolah Dasar (SD) di Solo dilantik di Bale Tawangarum Balaikota Surakarta, Kamis (26/1). Walikota Surakarta, FX Hadi Rudyatmo meminta jangan ada pungutan liar (pungli) untuk kegiatan serah terima jabatan (sertijab) dari pejabat lama ke baru. “Saya ingin mengajak Kepsek itu berani menjadi akar untuk melawan pungutan. Saya minta saat sertijab nanti tidak perlu ada pungutan kepada guru atau orangtua siswa. Kalau mau sertijab dilakukan biasa saja dengan perkenalan ke guru-gurunya,” terang Walikota Surakarta, FX Hadi Rudyatmo kepada wartawan usai melantik Kepsek TK dan SD, Kamis (26/1). Rudy menegaskan jangan sampai hal-hal seperti itu muncul di Solo. Meski diakui dia, di luar Solo memang ada pungutan dari pihak sekolah untuk acara pisah sambut atau sertijab dari kepsek baru dan lama. “Jika itu ada maka masuknya gratifikasi
Saya minta saat sertijab nanti tidak perlu ada pungutan kepada guru atau orangtua siswa.” FX Hadi Rudyatmo Walikota Surakarta
dan tidak diperbolehkan. Jadi mengikuti arus saja, jika itu tidak boleh maka jangan dilakukan biar nanti tidak kena masalah,” katanya. Anggaran pisah sambut, lanjut Walikota, dibatasi maksimal Rp 300.000 dengan lokasi pelaksanaan di sekolah masingmasing. “Kalau yang bersangkut-
an itu mau meninggalkan sesuai ke sekolah tidak masalah. Mungkin dalam bentuk buku sehingga bermanfaat, “ sambungnya. Sementara itu Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Surakarta, Etty Retnowati mengakui adanya kebiasaan iuran guru untuk memberikan kenang-kenangan kepada kepala sekolah lama. Bahkan, berdasarkan temuannya pernah ada sekolah yang memberikan perhiasan kepada kepala sekolah lama dengan dana hasil iuran puluhan guru. “Kebiasaan-kebiasaan itu harus hilang. Jangan dilakukan lagi. Nanti gurunya tidak mau iuran mintanya ke orangtua siswa. Sekarang untuk pisah sambut dibatasi,” imbuhnya. Etty menambahkan, ada 165 kepala sekolah yang telah dikukuhkan. Dari jumlah itu dua orang menjabat kepala sekolah TK dan 165 orang menjabat kepala SD. “Si Solo sertijab dilakukan di dinas. Kalau di sekolah biasanya ada kegiatan pisah sambut,” pungkasnya. # Ari Welianto
Joglosemar | Insan Dipo Ferdias
WASPADA JALAN BERLUBANG—Warga melintasi jalan berlubang di kawasan tembok Keraton Kasunanan Surakarta sisi utara, Kamis (26/1). Warga perlu berhati-hati saat melintasi jalan berlubang tersebut karena dapat membahayakan pengguna jalan
Dua Maling Bobol Alfamart Banyuanyar B A N JA R S A R I— S e b u a h toko modern, Alfamart di Jalan Adi Sumarmo, kawasan Banyuanyar RT 001 RW 006, disatroni maling, Kamis (26/1) dini hari. Pelaku diperkirakan berjumlah dua orang yang masuk dengan memecahkan dinding kaca. Menurut P Dendi Suryo, salah satu karyawan toko b, peristiwa ini diketahuinya Kamis (26/1) sekitar pukul 07.00 WIB saat dirinya hendak membuka toko. Ia mengaku kaget, lantaran gerbang toko sudah terbuka. Begitupula dengan pintu utama toko dan meja kasir sudah berantakan. “Saya kaget
saat melihatnya. Saya langsung melapor ke pihak kepolisian,” terang dia kepada wartawan. Dalam olah tempat kejadian perkara (TKP), aksi pencurian itu terekam dalam empat unit CCTV yang berada di berbagai sudut dalam toko. Menurut Dendi, dalam rekaman CCTV memperlihatkan pelaku pencurian berjumlah dua orang. Mereka masuk melalui outlet laundry yang letaknya tepat disamping toko. “Mereka masuk dengan memecah dinding kaca,” jelasnya. Brankas uang yang berada di lokasi yang sama juga berusaha dibuka, namun ti-
dak berhasil. Selain itu pelaku juga berupaya membobol mesin ATM yang ada di depan toko.”Kedua pencuri itu langsung kabur menggunakan sepeda motor yang berada di pinggir jalan,” jelas dia. Sementara, Kapolsek Banjarsari I Komang Sarjana saat dikonfirmasi wartawan membenarkan adanya aksi pencurian itu. Ia menyampaikan, polisi masih memintai keterangan para saksi guna penyelidikan serta menghitung total kerugian. “Kami telah melakukan olah TKP untuk menangkap pelaku,” ungkap Kapolsek. # Satria Utama
Trofeo Bhayangkara Cup II Digelar Minggu B A N J A R S A R I— T r o f e o Bhayangkara Cup II tahun 2017 dipastikan digelar di Stadion Manahan. Menurut Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Firli, Trofeo Bhayangkara Cup II yang akan diikuti tiga tim, yakni Bhayangkara FC Arema FC dan Persija Jakarta bakal digelar Minggu (29/1) mulai pukul 14.00 WIB. Meski tidak menyebutkan jumlah personel yang diterjunkan. “Personel pengamanan dari baik dari Polda Jateng maupun Polresta Surakarta sudah cukup untuk memberikan rasa aman selama pertandingan dalam kejuaraan Bhayangkara Trofeo Cup tahun ini,” terang Wakapolda Jawa Tengah Brigjen Pol Firli di Mapolresta Surakarta Kamis (26/1) siang. Lebih lanjut, Wakapolda menjelaskan, rencananya,
pertandingan akan digelar dalam waktu 45 menit untuk tiap tim yang bertanding. Dalam kejuaraan itu, Brigjen Pol Firli optimistis mampu menyedot perhatian masyarakat. Di sisi lain juga menjadi ajang untuk memajukan persebakbolaan Indonesia agar bisa menorehkan prestasi, termasuk meningkatkan kemampuan tim dari Bhayangkara FC. “Sekali lagi kami pastikan keamanannya. Pokoknya, pertandingan ini bakal menarik untuk ditonton,” imbuh Wakapolda. Informasi yang dihimpun Joglosemar, panitia Bhayangkara Cup 2017 telah menyiapkan sebanyak 22 ribu lembar tiket. Tiket dapat dibeli saat hari pertandingan di Stadion Manahan dengan tiga kategori yakni Rp 30.000, Rp 50.000 dan Rp 100.000. # Satria Utama
Pelanggaran Parkir Pararel Marak
Dishub Siap Beri Sanksi Juru Parkir LAWEYAN—Dinas Perhubungan (Dishub) Surakarta tidak segan-segan memberikan sanksi kepada juru parkir (Jukir) yang melakukan pelanggaran sistem paralel di kawasan Coyudan. Bahkan, pengawasan tidak hanya melalui petugas yang ada di lapangan, tetapi juga dengan pantauan Closed-Circuit Television (CCTV). Kepala Bidang (Kabid) Perparkiran Dishub Surakarta, M Usman mengungkapkan selama ini memang belum memberikan sanksi untuk pelanggar parkir paralel. Pasalnya, dibutuhkan waktu 30 hari pasca penerapan sistem baru itu. Dengan kata lain, Februari baru bisa dilakukan penindakan. “Kami tidak segan-segan memberikan sanksi kepada siapa saja yang melanggar. Kalau yang salah adalah pemilik kendaraan mereka akan kami berikan sanksi gembok. Sebaliknya, jika yang salah itu adalah Jukir, tentunya kami juga akan berikan sanksi kepada mereka,” tegas dia kepada Joglosemar, Kamis (26/1).
Untuk memastikan siapa yang berhak mendapatkan sanksi, Dishub bakal menggunakan CCTV dalam mengawasi perparkiran di Solo. Dari pantauan CCTV maka dapat diketahui titik mana yang ada pelanggaran parkir dan diketahui apakah memang lahan parkir kurang ataukah memang arahan dari jukirnya. Selain itu, Usman menyampaikan tetap ada petugas yang melakukan kontroling dengan petugas yang ada di lapangan. Di mana, petugas tersebut akan melakukan pantauan dalam penerapan sistem parkir paralel di wilayah Coyudan. Sementara itu, Dishub terus melakukan pembenahan rambu-rambu yang menyatakan jika daerah Coyudan menggunakan sistem parkir paralel. Hal ini sebagai persiapan pemberian sanksi kepada para pelanggar. Dengan penerapan parkir paralel itu, diharapkan kemacetan di area Coyudan bisa berkurang. Dengan demikian, warga yang berkunjung di daerah itu bisa nyaman tanpa ada keluhan kemacetan. # Murniati
PENGUMUMAN Dengan ini mengumumkan bahwa Yayasan di bawah ini dibubarkan. Nama Yayasan: Yayasan Insan Mandiri (YIM) Lokasi Usaha: Badranasri No.05, Rt.01 Rw.XII, Kelurahan Cangakan, Kec. Karanganyar, Kab.Karanganyar, Jawa Tengah
Solo
www.joglosemar.co
JUMAT, 27 JANUARI 2017
3
Semanggi Butuh Pompa Air PASARKLIWON—Sebagai upaya penganggulangan banjir, Kelurahan Semanggi mengajukan pengadaan tiga pompa penyedot air. Program tersebut menjadi salah satu poin yang bakal diajukan dalam Musyawarah Rencana Pembangunan Kecamatan (Musrenbangcam), Minggu (5/2) mendatang. Ketua Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Kelurahan (LPMK) Semanggi, Herdwiyanto mengungkapkan wilayahnya memang menjadi langganan banjir. Terlebih lagi, Semanggi juga memiliki area bantaran yang tentunya menjadi wilayah pertama yang digenangi air hujan. Pasalnya, jika air Bengawan Solo tinggi, maka pintu air Demangan bakal ditutup sehingga air dalam kota mengalir ke wilayah yang lebih rendah, terutama Semanggi. “Melihat realita di lapangan, Semanggi membutuhkan pompa air ketika hujan turun dan banjir. Dalam Musrenbangkel kemarin kami sepakat untuk mengajukannya di 2018. Artinya, nanti akan kami ajukan ke Musrenbangcam,” kata dia kepada Joglosemar, Kamis (26/1). Selama ini, Semanggi memang sudah memiliki satu alat penyedot tapi dengan kapasitas kecil. Sehingga, penyedotan kurang maksimal dan membutuhkan waktu cukup lama untuk mengurangi jumlah air hujan yang menggenang. Dikatakan Herdwiyanto, ketiga pompa air itu bakal ditempatkan di RW III, RW IV, dan XXIII Semanggi. Wilayah tersebut dinilai menjadi daerah yang paling rawan terkena banjir. Hal senada juga disampaikan Lurah Semanggi, Sularso. Dirinya mengatakan kelurahan dan stakeholder di wilayahnya bakal memperjuangkan agar apa yang diajukan bisa lolos. Pihaknya berharap pengadaan pompa air menjadi skala prioritas pada Musrenbangcam. # Murniati
Pembentukan Kepengurusan PDIP Pajang Terhambat KARANGASEM—Pembentukan kepengurusan baru Ranting Kelurahan Pajang Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Surakarta masih terhambat persyaratan administrasi. Pasalnya, kandidat yang hendak didaulat sebagai ketua ranting masih terdaftar di struktur Pengurus Anak Cabang (PAC). Padahal, sesuai aturan, bagian dari PAC tidak diizinkan untuk menjabat ketua ranting. Tak pelak, kandidat ketua tersebut mesti menanggalkan jabatannya di PAC. “Sesuai ketentuan, otomatis memang harus mundur jika mau maju sebagai ketua,” ungkap Wakil Sekretaris DPC PDIP Surakarta, Budi Prasetyo kepada wartawan, Kamis (26/1). Budi mengatakan, kandidat ketua yang bersangkutan sudah melayangkan permohonan pengunduran diri secara lisan kepada Dewan Pimpinan Daerah (DPD) dan tertulis untuk DPC. Selanjutnya, DPD akan memproses permintaan tersebut. “Tidak ada target kapan harus tuntas. Namun kami harap agar segera dirampungkan. Dengan begitu roda organisasi bisa bergerak secara maksimal,” sebutnya. Terkait pembentukan kepengurusan ranting, DPC PDIP Surakarta sebelumnya telah melantik 50 pengurus di Kusuma Sahid Prince Hotel (KSPH) Solo, Rabu (25/1) malam. Kemudian, dari hasil rapat DPC, diputuskan pembentukan kepengurusan dilakukan 4 November 2016. Namun, ternyata masih ada 6 ranting yang belum bisa mufakat. Berdasarkan evaluasi DPC, maka musyawarah ranting dilanjutkan 4 dan 22 November. Sementara itu, Wakil Ketua Bidang Pemuda, Olahraga dan Komunikasi Seni Budaya DPC PDIP Surakarta, Paulus Haryoto mengatakan kemunculan anggota baru di kepengurusan menandakan roerganisasi partai berjalan positif. Semangat baru anggota muda diharapkan mampu untuk menjawab berbagai tantangan di masa depan. # Putradi Pamungkas
0877 3500 1497 Kirimkan Komentar Anda Terkait Berita di Halaman ini atau Informasi/Foto Penting di Sekitar Anda melalui Kanal WhatsApp – Telegram – SMS JOGLOSEMAR ini
Info Iklan Untuk kemudahan pemasangan iklan di Harian JOGLOSEMAR, silahkah hubungi nomor berikut melalui sms/telepon.
0857 0252 6361
Joglosemar | Insan Dipo Ferdias
PROYEK PASAR KLEWER—Warga melintas di proyek pembangunan Pasar Klewer, Solo, Kamis (26/1).
Delapan Kios Belum Rampung Progres Pembangunan Klewer 99 Persen BALAIKOTA—Penyelesaian proyek revitalisasi Pasar Klewer sisi barat terus dilakukan mendekati batas akhir 30 Januari. Kendati demikian delapan kios dipastikan belum terbangun lantaran terdampak crane. PT Adhi Karya selaku kontraktor sudah mulai mencopot pagar penutup dan menurukan crane yang berada di tengahtengah bangunan pasar. “Untuk pengerjaaan saat ini tinggal finishing lift, lalu menurunkan crane dan pembersihan di dalam dan luar sisa-sisa meterial. Ya, 99 persen (selesai),” terang Kepala Dinas Perdagangan (Disdag) Surakarta, Subagiyo kepada wartawan, Kamis (26/1). Subagiyo mengatakan masih ada delapan kios yang terkena bekas crane belum terbangun sempurna. Pembangunan akan diselesaikan usai semua crane diturunkan. Ia meyakini tidak butuh waktu lama bagi kontraktor untuk merampungkan
Delapan kios yang terkena bekas crane belum terbangun sempurna. Pembangunan akan diselesaikan usai semua crane diturunkan
pembangunan delapan kios tersebut. “Minggu (29/1) nanti kios tersebut sudah rampung dan tidak ada lagi proses pengerjaan...Kita berharap hari ini (kemarin, red) penurunan crane sudah tuntas dan langsung dikerjakaan untuk penyelesaiannya,” ungkapnya. Lebih lanjut mengenai kondisi bangunan, lanjut Subagiyo akan dicek selama masa pemeliharaan enam bulan usai proyek diserahkan kepada pemkot. “Masa pemeliharaan itu akan dihitung setelah ada penyerahan dari kontraktor ke Pemkot, diharapkan saat diserahkan seluruh pengerjaannya selesai dan tidak ada permasalahan,” sambungnya. Sementara itu, Presiden Joko Widodo (Jokowi) selama berada di Solo dijadwalkan akan meninjau proyek revitalisasi pasar tekstil terbesar di Jawa Tengah (Jateng) ini. “Untuk waktunya kapan kita belum tahu, kemarin diberitahu
jika presiden akan meninjau. Persiapan sudah kita lakukan, tadi bersama inspektorat sudah ke lokasi dan melakukan pengecekan seluruh bagian,” paparnya. Sementara itu Walikota Surakarta, FX Hadi Rudyatmo menyatakan proyek revitalisasi Pasar Klewer sudah harus selesai sesuai waktu perpanjangan yang diajukan, 30 Januari. “Mestinya ini bisa selesai, jadwalnya itu sampai 30 Januari. Saya juga sudah minta agar kontraktor memperbaiki jalan lingkungan, kan banyak yang
Pemkot Berupaya Ambil Alih Rumah Djoko Susilo
Dok
DIMANFAATKAN JADI MUSEUM—Petugas Linmas mengamati plakat penyitaan KPK terhadap aset rumah milik Irjen Djoko Susilo tahun 2013 lalu. meminta dalem Joyokusuman dan berhasil, sekarang rumah milik Irjen Joko Susilo,” katanya. Pemkot sudah meninjau bangunannan tersebut dan kondisinya masih cukup baik. Bangunan itu cukup besar dengan arsitektur perpaduan gaya Eropa dan Jawa. Dulunya, lanjut Walikota, bangunan itu milik seorang saudagar batik. “Berharap secepatnya selesai dan Pemkot bisa langsung melakukan perawatan. Kalau terlalu lama khawatir-
Presiden mau ke Pasar Klewer, kita dereke dan tergantung beliau. Rencana Menteri Perdagangan, besok Jumat (27/1) mau datang ke Pasar Klewer dulu,” pungkasnya. # Ari Welianto
PERKEMBANGAN PROYEK KLEWER Volume pekerjaan 99 persen. Delapan kios belum dibangun Pekerjaan yang tersisa finishing lift, penurunan crane, pembersihan sisa material. Deadline terakhir pengerjaan proyek 30 Januari Rencana penempatan kios Maret Ada rencana peninjauan oleh Presiden Joko Widodo Sumber: wawancara | wel
Gedung DKK Digelontor Rp 20 M
Bakal Dimanfaatkan Sebagai Museum BALAIKOTA—Pemerintah Kota (Pemkot) Surakarta terus berupaya untuk mengambil alih rumah milik mantan Kepala Korps Lalu Lintas Polri, Inspektur Jenderal (Irjen) Djoko Susilo yang berada di Jalan Perintis Kemerdekaan No 53, Kelurahan Sondakan, Laweyan. Saat ini Pemkot tengah mengurus lagi di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), ini supaya ada berkasberkas yang dilampirkan ke Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN). “Kita sedang mengurus lagi sampai ke KPK untuk pengambil alihan aset milik Pemerintah Pusat tersebut,” ujar Walikota Surakarta, FX Hadi Rudyatmo kepada wartawan, Kamis (26/1). Rudy menjelaskan bangunan tersebut merupakan bangunan cagar budaya (BCB) dan tidak boleh dilelang. Makanya Pemkot berupaya untuk meminta bangunan tersebut untuk dimanfaatkan bagi keperluan masyarakat. Rencanya bangunan itu akan dipakai untuk galeri ataupun museum kota. “Itu termasuk BCB jadi tidak bisa dilelang. Kita sudah
rusak dan berlubang,” jelasnya. Rudy menambahkan soal rencana Presiden Jokowi meninjau Pasar Klewer, pihaknya udah minta Dinas Perdagangan untuk mempersiapkan. “Kalau
nya bisa rusak dan butuh anggaran besarnya,” imbuhnya. Kepala Bidang (Kabid) Cagar Budaya dan Permuseuman Dinas Kebudayaan Surakarta, Mufti Raharjo mengatakan jika Pemkot sudah meninjau ke bangunan tersebut. Itu untuk pendokumentasian foto dari berbagai sisi bangunan itu. “Kurang paham ini dibangun tahu berapa. Kita sudah melihat dan dokumentasi bangunan, rencana untuk museum batik,” pungkasnya. # Ari Welianto
KARANGASEM—Pemerintah Kota (Pemkot) Surakarta memastikan lanjutan pembangunan gedung Dinas Kesehatan Kota (DKK) Surakarta di 2017 mendapat gelontoran anggaran Rp 20 miliar. Tahap kedua proyek gedung DKK bakal fokus pada fisik bangunan. Ketua Komisi I DPRD Kota Surakarta, Budi Prasetyo mengatakan, tahap pertama telah tuntas dengan menelan anggaran Rp 5,1 miliar. “Kalau yang pertama, kan sudah diselesaikan dengan struktur bangunan dan lantai basement. Sekarang pembangunan akan fokus pada bangunan gedung utamanya,” ujarnya kepada wartawan, Kamis (26/1). Budi mengatakan, secara keseluruhan anggaran yang dibutuhkan untuk membangun gedung DKK di kompleks Balaikota Surakarta mencapai Rp 36,1 miliar. Hanya saja, tak seluruh kebutuhan anggaran tersebut bisa langsung dicairkan. Pasalnya, ada keterbatasan anggaran di Pemkot. Tahap pertama pembangunan berjalan cukup baik. Legislator pun cukup puas dengan hasil pengerjaan struktur
bangunan yang dinilai sesuai harapan. Setelah fisik gedung dirampungkan, Pemkot tinggal berpikir untuk melengkapi sarana dan prasarana tambahan sebagai penunjung. “Bisa jadi tahun depan. Tapi kita akan melihat ketersediaan anggaran terlebih dahulu,” kata Budi. Selain gedung DKK, Pemkot juga mengucurkan anggaran sebesar Rp 4,8 miliar untuk pembangunan gedung Inspektorat. Rencananya, gedung tersebut akan direvitalisasi mengingat kondisinya sudah cukup rentan. Pembenahan akan menyasar pada bagian aula dan sekretariat. Sementara itu, Kepala Bagian Umum Sekretariat Daerah (Setda) Surakarta, Heru Sunardi mengatakan, pembangunan gedung DKK bakal dilaksanakan dalam tiga tahap. Adapun fisik gedung terdiri atas empat lantai, yakni tiga lantai untuk perkantoran dan satu lantai untuk basement. “Anggaran kita cukup terbatas, sehingga tak bisa dua tahap. Seharusnya pada tahap kedua ini anggarannya Rp 31 miliar, tapi dipangkas sehingga hanya menjadi Rp 20 miliar saja,” jelasnya. # Putradi Pamungkas
Gilingan Apresiasi Langkah KPA Cegah AIDS BANJARSARI—Pemerintah Kelurahan Gilingan mengapresiasi program Komisi Penanggulangan AIDS (KPA) Kota Surakarta. Menurut Lurah Gilingan, Joko Partono, program HIV Conseling and Test (HCT) yang digelar KPA di Pendapa Kantor Kelurahan Gilingan, Selasa (24/1), menjadi program yang strategis pencegahan penular-
an penyakit HIV AIDS di wilayahnya. “Pada prinsipnya kami mendukung penuh program KPA Solo,” terang Joko sapaan akrabnya, Kamis (26/1). Menurut Joko, pihaknya tidak menampik wilayahnya masuk dalam zona merah prostitusi di Kota Solo. Meski demikian, Joko menyebut, para PSK yang biasa mangkal bukan warga Gilingan. Menurut dia, para PSK itu ber-
asal dari luar Kelurahan Gilingan, bahkan dari luar Kota Solo. Dengan adanya program KPA yang menyasar para pekerja seks komersil (PSK) dan pelanggan di Kelurahan Gilingan, Joko mengaku optimis, penularan virus HIV/AIDS di wilayahnya dapat dicegah. Sementara, Pengelola dan Monitoring Evaluasi (Monev) KPA Kota Surakarta, Tommy
Prawoto, menyebutkan, ada dua PSK dan satu pelanggan yang beroperasi di Gilingan yang mengikuti Conseling and Test (HCT) Selasa (24/01) dinyatakan positif mengidap HIV/AIDS. Mereka yang dinyatakan positif mengidap HIV/AIDS langsung mendapat perawatan, dukungan konseling, pengobatan. Mereka juga diwajibkan mempelajari cara mencegah penularan HIV.
Sebelumnya telah diberitakan KPA Kota Surakarta menggelar HIV Conseling and Test (HCT) di Pendapa Kantor Kelurahan Gilingan, Selasa (24/01). Kegiatan itu merupakan kerja sama KPA Surakarta, Puskesmas Banyuanyar dan Pemerintah Kelurahan Gilingan. Kegiatan itu diikuti sekitar 40 orang yang terdiri dari PSK dan pelanggan. # Satria Utama
Klaten & Boyolali
4
www.joglosemar.co
Jumat, 27 januari 2017
54 Penderita AIDS Meninggal KLATEN—Komisi Penanggulangan AIDS (KPA) Klaten mencatat sebanyak 54 warga Klaten yang tewas karena penyakit AIDS hingga Desember 2016. Terhitung 2016-2017 ini, ada 502 penderita HIV/AIDS di Klaten pada 2016-2017. Dengan, rincian 277 orang menderita HIV dan 255 orang menderita AIDS. Sekitar 80 persen penderita HIV/ AIDS diantaranya merupakan usia antara 20-39 tahun. Hal ini tak lepas dari penularan HIV/AIDS melalui hubungan seksual. Oleh karena itu untuk mencegah penularan HIV/AIDS, KPA Klaten mengimbau, agar warga Klaten yang berusia produktif mau mengikuti voluntary conseling and testing (VCT). Kini layanan VCT dapat diakses di sejumlah puskesmas rawat inap tingkat kecamatan. Adapun puskesmas dengan layanan VCT meliputi Puskesmas Jogonalan 1, Puskesmas Pedan, Puskesmas Klaten Tengah, dan Puskesmas Delanggu. Sedangkan pelayanan kesehatan di wilayah perkotaan yang memiliki VCT yakni RSUP dr Soeradji Tirtonegoro, RSJD dr Soedjarwadi, RSI Klaten, dan Balai Kesehatan Paru Masyarakat (BKPM). Pelaksana Program KPA Klaten, Fauzi Rivai mengatakan, layanan VCT di RSUP dan RSJD tidak dipungut biaya sama sekali. Sedangkan di BKPM hanya membayar Rp 14.500 dan untuk Puskesmas menyesuaikan retribusi yang ditetapkan Pemkab Klaten. Menurut Fauzi, perluasan layanan VCT di puskesmas kecamatan untuk memudahkan akses masyarakat dalam pencegahan penularan HIV/AIDS. ”Kami ingin layanannya tidak hanya di kota. Sedangkan puskesmas yang memiliki VCT karena tingkat temuan kasus di daerahnya tinggi serta banyak hot spot atau titik rawan penyebaran HIV/ AIDS,” kata dia. Selain tes VCT, KPA Klaten membentuk relawan untuk mencegah penularan HIV/AIDS di tingkat kecamatan melalui komunitas Warga Peduli AIDS (WPA). Saat ini, sudah ada 32 komunitas WPA yang tersebar di 10 kecamatan mencakup Prambanan, Klaten Tengah, Klaten Utara, Ceper, Trucuk, Wonosari, Wedi, Pedan, Kebonarum, dan Jogonalan. ”Semacam desa siaga, sehingga ketika ada yang terdeteksi HIV/AIDS dapat dilakukan penanganan dengan cepat. Termasuk mencegah penyakit masyarakat yang berpotensi menularkan HIV/AIDS,” imbuh Fauzi. # Dani Prima
Dana Zakat Hanya Tembus Rp 54 Juta/Bulan
Halaman nganyar
Wardoyo
KLATEN—Baru 10 persen muzaki atau pemberi zakat dari belasan ribu orang yang menyalurkan zakat di Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Klaten. Ketua BAZNAS Klaten, Wibowo Muktiharjo mengemukakan, sampai dengan saat ini hasil capaian pengumpulan zakat di Klaten masih terlalu sedikit dibanding daerah lain. Hingga akhir tahun 2016 jumlah muzaki (pemberi zakat) baru sebanyak 1.250 orang dengan jumlah dana Rp 54 juta setiap bulan. Angka tersebut baru berkisar 10 persen dari potensi muzaki yang diperkirakan mencapai belasan ribu orang, Rencana kedepan, kata Wibowo Muktiharjo, pihaknya akan mengembangkan pembentukan Unit Pengumpul Zakat di kecamatan hingga desa atau kelurahan yang ada di Klaten. Dengan upaya tersebut diharapkan jumlah muzaki dan pengumpulan zakatnya terus dapat ditingkatkan setiap tahunnya. “Jumlah Muzaki tersebut tahun 2017 diharapkan bisa meningkat hingga 3.000 orang dan pada akhir tahun 2021 mendatang jumlahnya bisa mencapai 18.000 Info Iklan orang dari unsur pegawai negeri sipil Untuk kemudahanmuslim pemasangan di dan masyarakat secaraiklan keseluHarian JOGLOSEMAR, silahkah hubungi ruhan,” jelasnya. nomor berikut melalui sms/telepon. Dalam menyalurkan dana Infaq Zakat dan Sodaqoh, Wibowo Muktiharjo menjelaskan, arahnya untuk membantu pemerintah dalam mengurangi angka Info Iklan kemiskinan yang hingga saat ini jumlahnya masih cukup tinggi. Kirimkan Komentar Anda Untuk kemudahan pemasangan iklan di “Maka untuk menghindari halhubungi yang Terkait Beritasilahkah di Halaman ini tiHarian JOGLOSEMAR, atau Informasi/Foto Penting nomor berikut melalui sms/telepon. dak diinginkan, dalam melaksanakan pendi Sekitar melalui bantuKanal dataan fakir miskin danAnda penyaluran WhatsApp – Telegram – SMS an dilakukanJOGLOSEMAR bekerja sama dengan takmir ini masjid setempat,” imbuhnya. # Dani Prima
0813 2936 5968
Halaman Wonogiri Jason
Halaman li Klaten Bu rini
Halaman li Klaten Vivi
0877 3500 1497
082 138 226 229 Iklan 0877Info 3500 1497
Untuk kemudahan pemasangan iklan di Kirimkan Komentar Anda Harian JOGLOSEMAR, silahkah hubungi Terkait Berita di Halaman ini nomor berikut melalui sms/telepon. atau Informasi/Foto Penting di Sekitar Anda melalui Kanal WhatsApp – Telegram – SMS JOGLOSEMAR ini
0858 4261 1305 Info Iklan
Untuk kemudahan pemasangan iklan di Harian JOGLOSEMAR, silahkah hubungi nomor berikut melalui sms/telepon.
0899 5358 113
Joglosemar | Dani Prima
STOK MIMIM—Pedagang sayu di Pasar Wedi Klaten tidak punya banyak stok cabai rawit karena takut tidak terjual, Kamis (26/1).
Harga Cabai Masih Tidak Wajar Dari Rp 105.000 Hingga Rp 125.000/Kilogram KLATEN—Harga jual cabai rawit di beberapa pasar tradisional di Klaten masih tinggi. Harga cabai rawit yang paling murah mencapai Rp 105.000 dan harga termahal Rp 125.000/kilogram. Harga cabai rawit paling murah dijual di Pasar Wedi. Salah seorang pedagang, Poniyem (35) mengatakan, sejak dua Minggu lalu harga cabai rawit merangkak naik. “Harganya naik terus. Sekarang ini harganya tidak wa-
jar. Dulu paling mahal kalau harga cabai rawit lalapan Rp 10.000-11.000/kilogram. Tapi sekarang naik 10 kali lipat jadi Rp 100.000-105.000/kilogram,” tuturnya, Kamis (26/1). Karena itu, Poniyem tidak berani kulakan dengan jumlah banyak. “Sehari paling saya ambil cabai rawit sebanyak 1-3 kilogram saja. Ndak berani jual banyak-banyak, takut rugi. Modal saya juga mepet,” ujarnya. Sedangkan di Pasar Tanjung
Harganya naik terus. Sekarang ini harga cabai tidak wajar. Poniyem
Pedagang Pasar Wedi
Kecamatan Juwiring, harga cabai rawit untuk lalapan atau sambal sudah mencapai Rp 120.000-125.000/kilogram. Hal itu diungkapkan oleh pemilik
warung makan ayam goreng di pasar tersebut, Eko Purnomo (36) warga Desa Kenaiban, Kecamatan Juwiring. Menurutnya sejak awal tahun 2017, harga capai semakin mahal. “Kata pedagang di pasar setiap sehari harga cabai naik Rp 1.000. sampai tadi pagi, saya beli ada yang jual Rp 120.000 -125.000 tergantung kualitasnya,”katanya. Untuk mengakali agar jualan ayam gorengnya tidak merugi, Eko mengaku membeli
sambal sachet yang harganya masih terjangkau. “Kalau buat sambal sendiri saya nanti malah rugi kalau harganya cabai seperti itu,”ujarnya. Akibat tingginya harga cabai juga dikeluhkan oleh Purwani (30) ibu rumah tangga yang tinggal di Desa Kuntulan,Kecamatan Wedi. “Saya tidak berani membeli banyakbanyak karena harga cabai yang mahal,”katan Purwani yangberharap harga cabai segera normal. # Dani Prima
Kerugian Akibat Bencana Mencapai Rp 4 Miliar
Diusulkan Bangun Miniatur Tempat Ibadah
K L AT E N — P e m e r i n t a h Administrasi Setda Klaten, Sri Kabupaten (Pemkab) Klaten Winoto menuturkan, mitigasi menggelar Rapat Koordina- kebencanaan dan penangansi (Rakor) lintas Organisasi an terintegratif menjadi fokus Pemerintah Daerah (OPD) dalam rakor tersebut. ”Medi ruang B1 Komplek Kantor mang perlu penanganan benPemkab Klaten, Kamis (26/1). cana yang lebih terintegrasi. Dalam rakor tersebut, memba- Bahkan jika memungkinkan has evaluasi penanganan keja- mulai dari perencanaan dan mitigasi serta pasca bencana dian bencana 2016. Pusat Pengendalian Ope- bukan melulu tugas satu OPD. rasi (Pusdalops) Badan Pe- Tapi melibatkan banyak penanggulangan Bencana Dae- rangkat daerah,”jelasnya. Selama ini, penanganan rah (BPBD) Klaten mencatat, sepanjang tahun 2016 lalu kebencanaan masih kurang total kerugian akibat kejadian terintegrasi karena fokus pada bencana di Klaten mencapai saat kejadian atau tanggap Rp 4.019.000.000. Rinciannya, darurat. Winoto mencontohbencana kebakaran yang berjumlah 53 Kerugian Akibat kejadian menelan Bencana 2016 kerugian sebesar Rp 3.387.250.000. Kebakaran (53 kejadian) Bencana banjir deRp 3.387.250.000. ngan 64 kejadian meBanjir (64 kejadian) nelan kerugian sebeRp 300 juta sar Rp 300 juta; tanah Tanah longsor (4 kejadian) longsor dengan emRp 165 juta pat kejadian menelan Angin ribut (78 kejadian) kerugian Rp 165 juta Rp 39 juta dan terakhir bencana Total Rp 4.019.000.000 angin ribut dengan 78 kejadian total kerugiannya Rp 39 juta. Asisten Bidang
KLATEN— Sebelas orang pengurus Forum Komunikasi Umat Beragama (FKUB) melakukan audiensi dengan Pelaksana tugas (Plt) Bupati Klaten Sri Mulyani, Kamis (26/1). Dalam audiensi tersebut muncul wacana untuk pembangunan miniatur tempat ibadah umat beragama di Klaten. Ketua FKUB Klaten Syamsudin Asrofi mengatakan, FKUB Klaten mengusulkan agar Pemerintah Kabupaten membuat miniatur tempat ibadah bagi semua agama yang ada di Klaten, termasuk kantor dan ruang pertemuannya. “Usulan ini dimaksudkan agar para generasi muda utamanya para pelajar sejak dini mengetahui betapa pentingnya menjaga kerukunan antar umat beragama,”ujarnya. Menurut Syamsudin, generasi muda saat ini rawan mendapatkan hasutan yang berbau sara, karena perkembangan teknologi informasi. “Kita ingin sejak dini bisa ditanamkan toleransi, agar kerukunan antar umat beragama dapat dijaga,” imbuhnya. Plt Bupati Sri Mulyani me-
kan, jika mitigasi banjir dapat dimaksimalkan maka instansi terkait yakni Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) bisa menyiapkan pengelolaan sampah. Pasalnya, membuang sampah sembarangan menjadi salah satu penyebab banjir karena dapat menyumbat saluran air. Termasuk Dinas Pertanian Ketahanan Pangan dan Perikanan (DPKPP), diharapkan dapat menyiapkan bantuan benih padi ketika sudah pemkab sudah memprediksi titiktitik lokasi banjir. ”Dengan melihat data kejadian yang sudah ada maka ada prediksi kejadian. Misal banjir, banjir menggenangi sawah selama ini tidak ada bantuan benih. Mungkin bisa direncanakan untuk antisipasi itu,” kata Winoto. Peran serta desa dalam penanganan bencana juga menjadi kunci untuk menekan risiko yang mungkin terjadi. Desa diharapkan mengalokasikan anggaran khusus untuk bencana. Alokasi tersebut diambilkan dari dana desa yang mencapai ratusan juta setiap tahunnya. # Dani Prima
ngatakan, dalam tahun anggaran 2017 ini Pemkab Klaten telah mengalokasikan anggaran untuk membangun miniatur tempat ibadah bagi semua agama yang ada di Klaten. Rencana pembangunan tersebut terkait dengan rencana pengembangan Taman Lampion yang berlokasi di Kelurahan Bareng Lor Klaten Utara. “Pengembangan Taman Lampion itu sekaligus dilakukan dengan membuka akses jalan masuk taman yang rencananya membongkar bangunan Badan Pemberdayaan Masyarakat agar mudah diketahui dan dijangkau oleh mereka yang akan mengunjungi taman,”jelasnya. Sementara itu, Kepala Badan Penelitian Pengembangan dan Perencanaan Daerah (BAPPEDA) Klaten Bambang Sigit Sinugroho mengatakan, dana pembangunan miniatur tempat ibadah tersebut diambil dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2017. “Anggarannya senilai Rp 2 miliar. Dan tahun ini akan dibangun,”tuturnya singkat. # Dani Prima
Keselamatan Pengunjung Wisata Air Jadi Prioritas KLATEN—Jajaran Polres Klaten mengimbau agar para pengelola wisata air untuk memenuhi standar keselamatan pengunjung. Hal itu menyusul sejumlah rangkaian kecelakaan air di berbagai lokasi wisata air yang tersebar di wilayah Klaten hingga merenggut korban jiwa. Kepala Bagian Operasional (Kabag Ops) Polres Klaten Kompol Prayuda Widiyatmoko mengatakan, pada 2016 tercatat ada dua wisatawan yang meninggal dunia saat mengunjungi Umbul Ponggok di Kecamatan Polanharjo, dan kolam renang Galuh Tirtonirmolo di Desa Tlogo, Kecamatan Prambanan. “Tentunya para pengelola perlu membangun sistem pengamanan yang akan memproteksi bagi wisatawan. Karena orang masuk itu membayar tiket, di situ artinya sudah ada unsur jaminan keamanan maupun jaminan asuransi bila terjadi hal- hal yang tidak dii-
Joglosemar | Dani Prima
BERDISKUSI—Kabag Ops Polres Klaten Kompol, Prayuda Widiyatmoko dalam FGD bersama para pengusaha wisata air di Umbul Ponggok, Kecamatan Polanharjo, Kamis (26/1). nginkan,” katanya Forum Grup Discussion (FGD) bersama para pengusaha wisata air, Kamis (26/1) di Umbul Ponggok,Kecamatan Polanharjo. Berdasarkan pemetaan kepolisian, menurut Prayuda, kecelakaan air yang berujung
jatuhnya korban jiwa disebabkan berbagai faktor. “Faktor lain laka air, yakni tidak bisa renang, kurang pemanasan terjadi kram. Kemudian sering bermain yang tidak sewajarnya. Misalnya, pura-pura tenggelam untuk mengerjai teman-
nya. Tapi begitu tenggelam malah enggak digubris. Lalu penyakit tertentu yang tidak bisa dilihat secara kasat mata seperti jantung, tekanan darah tinggi,” jelasnya. Karena itu, pihaknya meminta para pengelola wisata
air untuk membangun sistem keselamatan yang melindungi para pengunjung. Dimulai dengan memberikan jaminan berupa asuransi untuk meringankan beban biaya pengobatan. Berikutnya, memasang papan himbauan keselamatan maupun peringatan, baik secara visual maupun audio melalui pengeras suara. Menanggapi itu, Haryanto pengelola Kolam Renang Tirta Kencana di Trucuk, Klaten mengatakan, sejak berdiri 2006 lalu, baru pertama kali ini para pengelola wisata air dikumpulkan untuk mendapat penyuluhan. Dia berharap, para pengawas kolam diberikan pelatihan dasar soal rescue laka air. “Di tempat kami masih ndeso. Pengawasnya asal bisa renang, enggak tahu apa itu rescue air. Alhamdulillah sampai saat ini belum ada korban. Namun kami berharap agar pengawas kolam kami diberi pelatihan,” katanya. # Dani Prima
Halaman nganyar
Wardoyo
www.joglosemar.co
jumat, 27 JANUARI 2017
Bukit Sampah Resahkan Warga SRAGEN—Tumpukan sampah dari Pasar Gemolong, Sragen memantik keresahan warga setempat. Pasalnya, tumpukan sampah yang tiap hari mengalir hingga menyerupai bukit itu dinilai mengganggu lingkungan dan menimbulkan bau tak sedap. Lebih parahnya, tumpukan sampah itu berada di tengah lingkungan pemukiman, pusat perbelanjaan dan rumah sakit. Keresahan itu diungkapkan salah satu warga setempat, Wagimin (35). Ia mengatakan, tumpukan sampah yang berhari-hari terbiarkan sehingga mengganggu kenyamanan lingkungan sekitar. Tak hanya bau busuknya, keberadaan sampah itu juga telah memicu ketidaknyamanan lantaran menjadi sumber lalat. Kondisi itu sudah berlangsung sejak lama tanpa sedikit pun ada penanganan dari pihak berwenang. “Yang lebih parah lagi kalau hujan dan banjir sampah berserakan ke mana-mana. Bau busuknya juga menyebar sampai ke manamana. Sampai kadang mau makan saja nggak tegel,” paparnya. Hal senada dikatakan, Mardi (45), warga Sunggingan, Miri, tumpukan sampah yang dibiarkan menumpuk berhari-hari itu telah meresahkan warga sekitar. Warga bahkan harus menanggung dampak bau menyengat dan banyaknya lalat. “Selain ke lingkungan pasar, bau yang menyengat baunya juga ke permukiman dan lingkungan rumah sakit. Mestinya tiap hari sampah itu dibersihkan, tapi ini nggak satu bulan baru diambil. Akhirnya numpuk dan warga dekat yang jadi korban,” ujarnya Mardi. Karenanya ia berharap pengelola pasar bisa konsekuen dan lebih menjaga kebersihan pasar demi kenyamanan pengunjung dan warga. Lantaran pedagang pasar sendiri juga telah membayar retribusi kebersihan “Kalau bersih, orang jualan dan pengunjung juga nyaman. Dulu-dulu juga bersih, nggak dibiarkan menggunung begini,” tukasnya. # Wardoyo
Pedagang Dilarang Bikin Sekat KARANGANYAR – Pemkab Karanganyar melarang keras pedagang yang menempati los di dua pasar yakni pasar Nglano dan Matesih, menambah sekat sendiri. Pasalnya, dikhawatirkan menjadikan pemandangan pasar nampak kumuh. Pemerintah berjanji akan menyekat dua pasar tradisional di 2017 ini. “Tolong, pedagang yang ada di los nggak usah membuat sekat atau pembatas sendiri. Nanti pemerintah akan memberikan sekat itu, kita sudah rencanakan dan anggarkan. Biar nanti kelihatan rapi,” kata Bupati Karanganyar, Juliyatmono saat bertemu dengan pedagang pasar Matesih, Rabu (25/1). Diungkapkan Julyatmono, dalam penataan pedagang di dua pasar tersebut pengelola pasar diharapkan untuk tidak lagi membuat undian bagi pedagang. Sehingga, para pedagang yang sebelumnya menempati kios bisa langsung menempatinya. “Jangan diundi lagi, silakan pedagang gratis untuk pindah kami tidak akan memungut biaya pindah. Dan tolong pengelola, untuk tidak diundi kembali, yang dulu dapat kios menghadap ke utara ya kembali di situ,” jelas Bupati. Sementara itu, Kepala Pasar Matesih, Sunaryo, mengaku sudah ada sejumlah pedagang yang sebelumnya menempati pasar darurat di lapangan Matesih siap pindah. Namun, karena kesepakatan para pedagang, proses pindahan Kirimkan Komentar AndanantiTerkait Berita di Halaman nya bakal digelar dengan acara kirab.ini atau Informasi/Foto “Ada beberapa yang sudah Penting siap-siap di Sekitar Anda melalui Kanal mas. Tapi nanti nunggu perintah dulu, WhatsApp – Telegram – SMS karena rencananya kami akan JOGLOSEMAR ini menggelar kirab,” kata Sunaryo. # Rudi Hartono
0877 3500 1497
0877 3500 1497 Kirimkan Komentar Anda Terkait Berita di Halaman ini atau Informasi/Foto Penting di Sekitar Anda melalui Kanal WhatsApp – Telegram – SMS JOGLOSEMAR ini
Info Iklan Untuk kemudahan pemasangan iklan di Harian JOGLOSEMAR, silahkah hubungi nomor berikut melalui sms/telepon.
0813 2936 5968
Sragen & Karanganyar
5
Cegah Tragedi 2010 Terulang Kembali
3 Dukuh di Tegalsari Disemprot Desinfektan SRAGEN—Dinas Peternakan dan Perikanan (Disnakkan) Sragen menggencarkan penyemprotan desinfektan di tiga dukuh di Tegalsari, Desa Ketro, Tanon, yang dihuni 150 Kepala Keluarga (KK), Kamis (26/1). Langkah itu dilakukan untuk mengantisipasi berulangnya tragedi antraks tahun 2010 silam. Kepala Disnakkan Sragen, Aris Wardono, melalui Kabid Kesehatan Hewan (Keswan), Nanik Mulyani, mengungkapkan penyemprotan menerjunkan dua tim berkekuatan 8 personel. Untuk tahap pertama, target utama adalah tiga dukuh itu yang sudah dinyatakan endemis antraks sejak ditemukan kasus pada sapi dan warga 2010 lalu. “Yang disemprot kandang dan lingkungan setiap rumah. Karena bakteri antraks itu bentuknya spora dan bisa bertahan sampai puluhan tahun,” paparnya. Meskipun, lanjut Nanik, sejak 2010 sampai sekarang sudah tidak ada kasus lagi, tetapi pencegahan tetap rutin dilakukan. Tak hanya di Tegalsari, penyemprotan juga akan dilakukan di Dukuh Brojol, Desa Brojol Miri. Pasalnya, di lokasi tersebut juga pernah ditemukan kasus kematian ternak positif antraks bersamaan dengan
Joglosemar | Wardoyo
CEGAH ANTRAKS—Tim Disnakkan Sragen bersama Puskesmas Tanon saat melakukan penyemprotan desinfektan di lingkungan kandang milik warga di Dukuh Tegalsari, Ketro, Kamis (26/1). kasus di Ketro. Dua pasar besar yakni Pasar Bunder dan Sumberlawang juga akan disemprot untuk mencegah potensi antraks. Mengingat di pasar tersebut banyak masuk ternak dan daging dari mana-mana. “Stok desinfektan kita masih
cukup, ada 100 liter. Masyarakat yang membutuhkan bisa minta ke petugas,” jelasnya. Kemarin tim juga mengecek lokasi rumah Wagiman di Dukuh Tegalsari RT 12, yang dua sapi dan lima ekor kambingnya pernah mati karena antraks 2010 lalu.
Kepala UPT Disnakkan Tanon, Isnomo, menyampaikan populasi ternak di seluruh Tanon sekitar 4.500. “Hari ini fokusnya di tiga RT dulu, total sekitar 150 KK. Agustus nanti diadakan vaksinasi antraks rutin,” jelasnya.
Sementara, Kepala Puskesmas Tanon II, Triyanta, mengimbau masyarakat agar tidak mengonsumsi daging ternak yang sakit. “Menjaga perilaku hidup bersih sehat dan memisahkan ternak dari lingkungan rumah,” pungkasnya. # Wardoyo
Diminta Bisa Berprestasi Lebih Baik
Untung-Agus Tantang Yuni-Dedy SRAGEN—Dua mantan Bupati Sragen, Untung Wiyono dan Agus Fatchur Rahman sama-sama menantang pemimpin baru Sragen, Bupati Kusdinar Untung Yuni Sukowati dan pasangannya, Dedy Endriyatno untuk bisa melebihi apa yang pernah mereka raih di eranya masing-masing. Hal itu disampaikan kedua tokoh yang pernah bersatu dan berseteru itu saat menghadiri boyongan rumah dinas (Rumdin) bupati, Rabu (25/1) malam. Agus yang datang bersama sang istri, Wahyuning Harjanti, berharap Yuni bisa melakukan lompatan pencapaian prestasi yang baik untuk Sragen. Sebagai orang yang pernah memimpin Sragen, setidaknya ia dan Untung sudah pernah meninggalkan warisan monumental meskipun kecil. Di era kepemimpinan, Untung pernah meninggalkan BPTPM menjadi juara nasional. Lantas di eranya, ia mampu merintis Kantor Unit
Merawat itu lebih sulit dari membangun, ingat itu. Saya nggak ingin mendikte anak saya. Kalau didikte nanti nggak bakal pintar Untung Wiyono Mantan Bupati Sragen
Pelayanan Terpadu Penanggulangan Kemiskinan (UPTPK) menjadi juara Asia Pasifik. “Saya kira saya berpengharapan baik. Dik Yuni akan memberikan sesuatu yang baik bagi Sragen. Mereka masih muda, saya kira mampu lah. Semua orang punya tanggung jawab yang sama untuk memberikan warisan yang baik untuk masa depan Sragen” paparnya. Soal rumdin yang ia rintis pada 2015 lalu, Agus berharap rumdin yang diproyeksikan bisa bertahan sampai 50 tahun itu akan membawa bupati yang menempati bisa jadi pamomong rakyat.
Senada, Untung Wiyono yang tak lain ayahanda Yuni, hanya berpesan agar putri sulungnya itu bisa menghayati dan menempati rumdin yang bagus itu untuk mengabdi kepada rakyat. Ia sangat optimis putrinya bisa memberikan yang lebih baik dan dirinya memastikan tak akan mendikte. “Merawat itu lebih sulit dari membangun, ingat itu. Saya nggak ingin mendikte anak saya. Kalau didikte nanti nggak bakal pintar,” ujarnya. Untung menilai masih banyak PR besar yang harus diperbaiki. Pelayanan kesehatan masih belum optimal, kemis-
Joglosemar | Wardoyo
POSE BERSAMA—Mantan duet pemimpin Sragen, Untung Wiyono dan Agus Fatchur Rahman bersama istri, saat berpose ketika bersua kembali di acara slup-slupan Rumdin Bupati Sragen, Rabu (25/1) malam. kinan yang masih merah, dan belum adanya universitas di Sragen “Sehari yang periksa di rumah sakit ada 6.000 orang. Bagaimana pelayanan bisa optimal kalau tidak dibi-
kin lagi sistem yang baik. Lalu di pendidikan, Sragen ini belum ada universitas. Sukoharjo, Karanganyar, Klaten, Boyolali sudah punya semua,” terangnya. # Wardoyo
Bupati Ancang-ancang Mutasi Kepala Sekolah
Cegah Pungli, Kepala Desa Diawasi
SRAGEN—Setelah melakukan mutasi dan penataan PNS secara besar-besaran pada akhir 2016 lalu, Bupati Sragen, Kusdinar Untung Yuni Sukowati, mulai ancang-ancang untuk melakukan mutasi kepala sekolah (Kasek). Ia menargetkan sebelum tahun ajaran baru 2017/2018, posisi Kasek harus sudah tertata dan selesai. Hal itu disampaikan bupati di sela-sela slup-slupan rumah dinas (Rumdin) yang ditempatinya, Rabu (25/1). Kepada wartawan, ia mengungkapkan, setelah mutasi dan penataan pejabat eselon, saat ini pihaknya sudah menyelesaikan pembuatan Surat Keputusan (SK) untuk 10.600 PNS berposisi staf. Selanjutnya untuk jabatan Kasek, juga akan segera dilakukan pemetaan. Menurutnya, pemetaan dilakukan untuk
KARANGANYAR—Bupati Karanganyar Juliyatmono melarang keras semua pejabat yang ada di pemerintahan desa untuk tidak menarik uang yang tidak diatur dalam peraturan daerah. Bahkan bupati juga berharap kepada semua camat yang ada di 17 kecamatan untuk memantau dan mengawasi semua kepala desa atau perangkat desa. “Saya minta camat tolong dipantau Kades atau Perdes yang menyediakan umplungumplung di kantor itu. Yang tidak diatur dalam peraturan desa ataupun lainnya, tolong itu dihilangkan,” kata Bupati saat memberikan sambutannya dalam sosialisasi Tim Saber pungli di Rumdin Bupati belum lama ini. Tidak hanya itu, Bupati juga
mengetahui kondisi riil jabatan Kasek dan mendeteksi manamana yang kosong serta kemungkinan penempatannya. “Kan banyak Kasek yang kosong, terutama di Kepala SD. Makanya kita akan pemetaan dulu. Setelah dipetakan baru nanti kita tata,” paparnya. Selain pemetaan, pihaknya juga tengah melakukan penggodokan dalam rangka pemetaan maupun penempatan Kasek tersebut. Menurutnya, Kasek masuk kategori staf sehingga sudah semestinya harus segera ditata. Ia menargetkan sebelum tahun ajaran baru, penataan dan penempatan Kasek harus sudah selesai. Hal itu dimaksudkan agar tidak mengganggu proses pembelajaran dan tidak berdampak pada sekolah. “ Sebelum Maret atau Ap-
ril harapannya sudah tertata. Yang jelas sebelum ajaran baru agar tidak ada masalah. Ini baru proses penggodokan juga. Apakah nanti perlu ada ini itu atau tidak,” jelasnya. Bupati perempuan pertama di Sragen itu juga menegaskan dirinya tidak akan memutuskan segala sesuatu sendirian, termasuk dalam melakukan penataan Kasek. Menurutnya setiap pengambilan keputusan atau perencanaan kegiatan selalu diputuskan melalui pembahasan yang melibatkan Wabup, Sekda, Asisten dan Satker terkait. “Jadi bupati nggak one man show. Semua dibahas bersama, setiap Senin ada rapat terbatas (ratas) dengan Pak Wakil, Sekda dan Asisten. Membahas masalah minggu ini targetnya apa yang harus diselesaikan,” pungkasnya. # Wardoyo
berharap kepada seluruh warga masyarakat untuk intens melaporkan, baik melalui media sosial atau laporan langsung ke bupati melalui pesan singkat. “Silakan laporkan saja langsung karena saat ini kita sudah membentuk Tim Saber Pungli dan nanti akan kita tindak tegas sesuai dengan peraturannya,” jelas Bupati. Sementara itu, Koordinator sekaligus Ketua Tim Saber Pungli Karanganyar, Samsi, mengaku sampai sejauh ini pihaknya belum menerima laporan terkait dengan adanya pungli di Karanganyar. “Belum ada laporan, silakan nanti kalau memang ada nanti akan kita tindak, dan sebelumnya nanti akan kita lakukan pembinaan,” jelas Samsi. # Rudi Hartono
Kades Trenyuh Lihat Kondisi Kerabat
Penunggu Sulami Dibayar Rp 50.000 Per Hari SRAGEN—Pihak desa akhirnya memutuskan menyewa orang untuk menunggui Sulami (36) selama menjalani perawatan di RSUD dr Moewardi. Ini dilakukan menyusul dirawatnya manusia kayu asal Dukuh Selorejo RT 31/XI, Mojokerto, Kedawung sejak Rabu (25/1). Keputusan itu diambil oleh Kades Mojokerto, Sunarto, setelah melihat kondisi keluarga yang sangat memprihatin-
kan dan tak memungkinkan untuk menunggu. Kepada Joglosemar, Sunarto, mengungkapkan setelah mengantar Sulami dirujuk ke Solo, salah satu kendala yang dihadapi adalah tidak adanya kerabat yang bisa menunggui. Sebab ibu Sulami, Painem (65), sudah lama sakit stroke, sedangkan neneknya, Ginem (75) yang selama ini mengasuh Sulami, sudah tua. Satu-satunya kakak yang ter-
sisa, Susi, juga masih punya anak kecil yang tak mungkin ditinggal karena suaminya juga mengalami gangguan depresi. “Akhirnya saya putuskan agar bisa tenang, saya berinisiatif menyewa satu orang warga khusus untuk menunggui dan menjaga Mbak Sulami selama di rumah sakit. Setiap hari dibayar Rp 50.000,” paparnya. Sunarto menguraikan, keputusan menyewa itu semata-
mata untuk meringankan beban keluarga yang memang tak lagi memungkinkan untuk menunggu. Sementara, proses penanganan di rumah sakit diperkirakan juga memakan waktu yang tak sebentar. Lebih lanjut, ia menyampaikan terima kasih atas perhatian semua pihak, terutama DKK dan Pemkab Sragen yang sudah mengupayakan penanganan kepada warganya itu.
Mewakili Pemdes dan warga, sangat berharap agar Sulami bisa mendapatkan penanganan maksimal serta bisa membaik meski untuk sembuh total kemungkinan sulit. “Minimal tangan dan kakinya bisa sembuh dulu dan bisa digerakkan. Karena selama ini kan ikut neneknya yang sudah tua dan jompo. Nggak mungkin kan selamanya ikut neneknya,” jelasnya. # Wardoyo
Sukoharjo & Wonogiri
6 DPU Tegaskan Penyebab Banjir Lokal Dukuh Mojo SUKOHARJO—Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPU dan PR) Sukoharjo mengklarifikasi bahwa banjir lokal yang terjadi di Dukuh Mojo RT 2 RW 5, Kelurahan Gayam, Kecamatan Sukoharjo pada Selasa (24/1), bukan lantaran buk (tepian jembatan) yang ambrol. Melainkan karena sampah yang menumpuk dan menyumbat aliran air. “Setelah menerima informasi bahwa ada banjir lokal tersebut kami langsung turun ke lapangan. Tidak ada buk yang jatuh. Cuma sampah yang menumpuk,” tegas Kepala DPU dan PR Sukoharjo, Suradji Kamis (26/1). Suradji menyatakan, saat turun ke lapangan, pihaknya langsung membersihkan saluran yang ada. Dibutuhkan waktu sekitar satu jam untuk membuat saluran air lancar kembali. “Kemarin hujan. Tapi tidak banjir lagi di kampung tersebut. Jadi itu karena sampah yang menyumbat dan sudah berhasil kami bersihkan,” ujarnya. Menilik kejadian banjir lokal lalu, Suradji berharap kesadaran masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungannya, termasuk agar tidak membuang sampah sembarangan. Terlebih membuangnya ke saluran air. “Kalau sama-sama menjaga lingkungan pasti tidak akan terjadi halhal yang tidak diinginkan seperti banjir kemarin,” kata dia. Sementara itu, ditambahkan Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sukoharjo, Suprapto, setelah menerima laporan adanya banjir lokal tersebut, pihaknya bersama dengan DPU dan PR Sukoharjo telah melakukan survei selokan dan hasilnya akan dirapatkan kembali. # Dynda Wahyu Wardhani
Aset dan Nama Desa Akan Diatur Perda WONOGIRI—Aset yang dimiliki desa di Wonogiri bakal diatur dalam peraturan daerah (Perda). Hal yang sama juga berlaku untuk nama dan kode desa. Ketua Badan Legislasi Daerah (Balegda) DPRD Wonogiri, Jarmono mengungkapkan, penyelenggaraan pemerintahan desa melalui pengelolaan aset desa perlu dioptimalkan. Aset desa tersebut dapat digunakan untuk peningkatan kesejahteraan warga. Pengelolaan aset meliputi perencanaan, pengadaan, pemanfaatan, pemeliharaan, penghapusan, penilaian, maupun penatausahaan. Namun disayangkan, pada kenyataannya pengelolaan aset desa belum berjalan di Wonogiri. Pasalnya, belum ada pedoman berupa regulasi. “Selama ini masih banyak aset desa yang terabaikan. Baik dari sisi administrasi, bukti kepemilikan, pemanfaatan, dan lainnya,” ungkap Jarmono dalam rapat paripurna di gedung DPRD setempat, Kamis (26/1). Lantaran hal itu, DPRD berinisiatif menyusun rancangan Perda tentang pengelolaan aset desa. Dengan adanya regulasi yang pasti, diharapkan bisa menjadi pedoman di 251 desa di wilayah Wonogiri dalam pengelolaan aset. Jarmono menyebutkan, sejumlah aset yang bisa dimiliki sebuah desa di antaranya yakni tanah kas, pasar desa, pasar hewan, bangunan desa, hutan desa, mata air, pemandian,dan aset lain yang diperoleh dari hibah ataupun seterusnya. Sementara itu, ditegaskan Ketua Komisi I DPRD Wonogiri, Sugeng Ahmadi, berdasarkan Undang-undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang desa, pemerintah daerah harus melaksanakan inventarisasi desa yang ada. Inventarisasi tersebut bertujuan untuk mendapatkan kode desa. Kode desa sebenarnya sudah dipunyai Wonogiri melalui Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 56 Tahun 2015. Hanya saja, keberadaan kode desa itu belum ditetapkan dalam landasan hukum. “Sehingga kami memandang perlu menetapkan nama-nama desa berikut kodenya dalam peraturan daerah,” tegas Sugeng. Pihaknya, Kirimkan lanjut Sugeng, sudah mengaKomentar Anda Beritapenyusunan di Halaman ini wali rencana Terkait itu dengan nasatau Penting kah akademik. PunInformasi/Foto telah dibuat draf Raperdi Sekitar Anda melalui Kanal da terkait. Pihaknya berharap bisa–segera WhatsApp – Telegram SMS dilakukan pembahasan Raperda inisiatif JOGLOSEMAR ini Komisi I tersebut. # Aris Arianto
0877 3500 1497
Halaman nganyar
Wardoyo
0877Info 3500 1497 Iklan
Kirimkan Komentar Anda Untuk kemudahan iklan di Terkait pemasangan Berita di Halaman ini Harian JOGLOSEMAR, silahkahPenting hubungi atau Informasi/Foto nomor berikut sms/telepon. di melalui Sekitar Anda melalui Kanal
WhatsApp – Telegram – SMS 0813 2936 5968 JOGLOSEMAR ini
Halaman Wonogiri Jason
Info Iklan Untuk kemudahan pemasangan iklan di Harian JOGLOSEMAR, silahkah hubungi nomor berikut melalui sms/telepon.
082 138 226 229
www.joglosemar.co
jumat, 27 januari 2017
Peredaran Minuman Keras Ilegal
10 Hari, Polres Sita 2.030 Liter Ciu SUKOHARJO—Peredaran minuman keras atau miras di wilayah Sukoharjo ternyata masih sangat tinggi. Bahkan, hanya dalam sepuluh hari, Polres Sukoharjo berhasil menyita lebih dari 2.000 liter melalui operasi pekat (penyakit masyarakat). Kapolres Sukoharjo AKBP Ruminio Ardano, Kamis (26/1), menjelaskan, peredaran ciu tersebut sudah sampai Lampung, Madiun dan Ngawi. Polisi juga menyita dua mobil yang digunakan sebagai sarana para pengedar ciu. Kedepan, operasi Pekat serupa masih akan terus digalakan. Kapolres menyebutkan, seluruh 2.000 liter lebih miras yang disita tersebut didapatkan dalam waktu 10 hari operasi. “Kami akan terus melakukan razia miras ini. Apalagi sekarang ada tim khusus,” paparnya. Polres Sukoharjo sudah membentuk Tim Satuan Pemberantasan Penyakit Masyarakat dan Kejahatan (Separtan), yang terdiri dari unit narkoba, reskrim, intel, dan sabhara. Dipaparkan Kapolres, dari jumlah miras sitaan tersebut, sebanyak 1.230 liter ciu adalah hasil dari operasi yang dilakukan oleh Polres Sukoharjo sendiri. “Saat penyitaan, ciu sudah dikemas dalam botol air mineral satu setengah liter. Adapun yang masih dalam jerigen 30 liter. Selain itu ada juga yang sudah ditata di dalam mobil dan siap kirim,” ujarnya. Sedangkan untuk 800 liter miras lainnya, disita dari tiga lokasi yang berbeda di wilayah Kecamatan Mojolaban dan Polokarto. Penyitaan dilakukan
Joglosemar | Dynda Wahyu Wardhani
BUKTI MIRAS—Kapolres Sukoharjo, AKBP Ruminio Ardano menunjukkan barang bukti hasil penyitaan minuman keras jenis ciu yang telah dikemas dalam botol air mineral dan siap dikirim, Kamis (26/1).
Kami akan terus melakukan razia miras ini. Apalagi sekarang ada tim khusus. AKBP Ruminio Ardano Kapolres Sukoharjo
oleh tim Satgas Operasi Pekat Polres Sukoharjo dan Polsek setempat. Bersama minuman ham tersebut turut diamankan empat orang yang diduga pengedar miras. Berawal dari ciu yang disita dari sebuah truk yang dikemudikan pria berinisial RYT (54), warga Kediri, Jawa Timur
di jalan raya Bekonang - Palur tepatnya di Dukuh Pancuran, Desa Demakan, Kecamatan Mojolaban, dan dari rumah seorang penjual ciu berinisial ES (49), warga Mojolaban. “Pada hari Kamis (19/1) sekitar pukul 02.00 WIB, Polsek Mojolaban menyita sebanyak 342 liter ciu dari sebuah mini
bus yang dikendarai warga Polokarto berinisial AS (46). Modusnya juga sama, ciu dimasukkan ke dalam botol air mineral lalu dimasukkan ke dalam kardus,” terang Kapolres. Sedangkan dari lokasi terakhir, di wilayah Kecamatan Polokarto, lanjut Kapolres, Polsek Polokarto menyita sebanyak 330 liter ciu pada Kamis (19/1), sekitar pukul 10.00 WIB. Ciu itu pertama kali ditemukan oleh polisi setelah mencurigai seorang pria warga Polokarto berinisial YAN (27) yang membawa beberapa jerigen dan botol air mineral dengan
sepeda motor. Setelah diperiksa, ia kedapatan membawa 120 liter ciu di dalam jerigen. Selanjutnya polisi melakukan pengembangan dengan mendatangi tempat produksi ciu tersebut. Alhasil, lagi-lagi polisi menemukan barang haram itu sebanyak 110 liter. Di sisi lain, tempat produksi ciu itu ternyata merupakan usaha ilegal yang tidak berizin yang berada di sekitar daerah rumah industri kimia produksi alkohol yang berizin secara resmi di wilayah Desa Ngombakan, Kecamatan Polokarto. # Dynda Wahyu Wardhani
Pembangunan Gedung PGRI Diusulkan Dipercepat
Joglosemar | Aris Arianto
SEGERA DITERTIBKAN—Pengguna jalan melintas di sekitar Alun-alun Giri Krida Bakti Wonogiri, Kamis (26/1).
Jelang Penertiban, PKL Alun-alun Bakal Dikumpulkan W O N O G I R I— P u l u h a n pedagang kaki lima (PKL) yang kerap berjualan di sekitar Alun-alun Giri Krida Bakti Wonogiri, akan segera ditertibkan. Penertiban akan dilakukan dengan tetap mengedepankan azas kemanusiaan, sehingga tidak akan menimbulkan gejolak dari para pedagang. Menyusul purnapugar Alun-alun Giri Krida Bakti Wonogiri, Bupati Wonogiri Joko Sutopo mengakui kawasan tersebut kini makin dipadati puluhan PKL. Banyaknya pedagang yang berjualan di kawasan alun-alun Kota Wonogiri itu menimbulkan kesan semrawut. Ditambah lagi dengan banyaknya pengunjung yang memarkirkan kendaraannya di tepi jalan hingga memicu kemacetan lalu lintas di sekitar alun-alun. “Karenanya, kedepan PKL di kawasan alun-alun (Giri Krida Bhakti) akan kami tata agar lebih rapi dan nyaman,” ungkap Bupati saat ditemui wartawan usai mengikuti sidang paripurna di DPRD setempat, Kamis (26/1). Bupati menambahkan, pihaknya bersama dinas terkait sedang mencari model dalam upaya menata menjamurnya PKL. Model tersebut memuat simulasi rencana penempatan PKL. “Salah satu rencana kami mereka (PKL) akan kami buatkan tenda yang sama atau seragam,” ujar Bupati yang akrab
disapa Jekek ini. Sebelum mulai ditata, Pemkab Wonogiri berencana lebih dulu mengumpulkan puluhan PKL tersebut untuk bermusyawarah bersama. Dalam pertemuan tersebut, PKL dapat menyampaikan aspirasinya. Sepanjang tujuannya untuk kepentingan bersama antara PKL maupun warga dan pengunjung, Pemkab siap melaksanakan. “Yakin tidak ada gejolak. Lihat saja penataan PKL di sekitar agraria (kantor BPN), juga relokasi PKL di Pasar Kota Wonogiri, Alhamdulillah tanpa gejolak. Termasuk pula penataan PKL di kecamatan-kecamatan. Yang penting diuwongke, sesuai azas kemanusiaan,” beber Bupati. Di sisi lain, Bupati mengapresiasi pengunjung maupun pedagang yang terlihat ikut merasa memiliki Alun-alun Giri Krida Bakti. Hal tersebut terlihat sampai saat ini tidak ada aksi vandalisme di sekitar alun-alun. Satu hal yang masih disayangkan, yakni sampah bekas makanan dan minuman yang masih berserakan. Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UMKM Guruh Santosa, melalui Kepala Bidang Perdagangan, Wahyu menyebutkan, ada sekitar 90-an lapak PKL yang setiap harinya beroperasi di sekitar Alun-alun Giri Krida Bakti. Jumlah tersebut masih bisa bertambah. # Aris Arianto
SUKOHARJO—Proyek pembangunan gedung Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Sukoharjo dimulai ditandai dengan peletakan batu pertama oleh Bupati Sukoharjo Wardoyo Wijaya, Kamis (26/1). Dengan luas bangunan 1.764 meter persegi dan anggaran sebesar Rp 4,5 miliar, pembangunan gedung dijadwalkan rampung dalam 18 bulan. Namun demikian, Bupati mengatakan, waktu pengerjaan 18 bulan tersebut terlalu lama. Menurutnya, pembangunan tersebut seharusnya bisa selesai dalam waktu enam bulan. Bila kendala lamanya pembangunan lantaran anggaran belum sepenuhnya tercukupi, Bupati mengusulkan agar para anggota PGRI bergotong-royong. “Kalau memang dibutuhkan uang sekitar Rp 5 miliar itu sebenarnya sedikit dan bisa mudah didapat. Anggota PGRI ini kan jumlahnya ribuan. Banyak juga yang sertifikasi, ngisin-ngisini kalau pembangunan lama karena masalah uang,” ucapnya setengah bergurau. Bupati memaparkan, pembangunan gedung PGRI memang sudah selayaknya direa-
Joglosemar | Dynda Wahyu Wardhani
DIPERCEPAT—Bupati Sukoharjo Wardoyo Wijaya meletakkan batu pertama pembangunan Gedung PGRI Sukoharjo, Kamis (26/1). Proyek pembangunan tersebut diharap dapat rampung lebih cepat. lisasikan. Ia berharap gedung tersebut nantinya dapat dipergunakan sebaik mungkin untuk kegiatan PGRI terutama untuk peningkatan kompetensi pendidik dan tenaga kependidikan serta pelayanan masyarakat. Sementara, Ketua PGRI Sukoharjo Bambang Sutrisno menuturkan, anggaran yang baru terkumpul dari PGRI yaitu senilai Rp1,46 miliar. Dana tersebut diambil dari iuran 6.880
anggota PGRI Sukoharjo. Per anggota membayar berbedabeda antara Rp 10.000 hingga Rp 40.000 per bulan. “Pembangunan gedung merupakan keputusan konferensi kerja cabang yang dilaksanakan 7 November 2015. Keberadaan Gedung PGRI untuk menunjang kelengkapan sarana dan prasarana anggota, meningkatkan layanan dan kebutuhan organisasi,” ungkapnya. # Dynda Wahyu Wardhani
Ungkap Jaringan Pengedar Narkoba
Polisi Temukan Barang Bukti Pohon Ganja Kering WONOGIRI—Jajaran Sat Narkoba Polres Wonogiri menangkap tiga orang tersangka terkait jaringan pengedar narkoba. Keberhasilan pengungkapan tersebut tak lepas dari informasi yang diperoleh dari masyarakat yang menyebutkan bahwa di dekat SMK Pancasila 5 Wonogiri kerap digunakan sebagai ajang transaksi narkoba. Kapolres Wonogiri AKBP Ronald Reflie Rumondor, melalui Kasat Narkoba AKP Amir Zubaidi mengungkapkan, berdasar laporan masyarakat tersebut, petugas selanjutnya berupaya melakukan pengintaian. Dari pengintaian tersebut berbuah penangkapan salah seorang tersangka bernama Dedek Saputro alias Mentek (31), pada Rabu (25/1) dini hari. Warga Krisak Wetan, Kelurahan
Singodutan, Kecamatan Selogiri ini ditangkap bersama barang bukti berupa 2 paket ganja, 2 linting ganja, dan 1 buah HP. Dari pengembangan kasus, didapat nama Gunawan Satrio Wibowo (34), yang diduga kerap berhubungan dengan Dedek. Bahkan warga Pokoh, Kelurahan Wonoboyo, Kecamatan Wonogiri Kota ini diduga juga menanam ganja di rumahnya. Dugaan tersebut merujuk pada barang bukti yang didapat saat penangkapan tersangka di wilayah Nambangan, Kecamatan Selogiri, yakni sebatang pohon ganja kering. Dari pengakuan Gunawan, pohon itu ditanam di rumahnya setahun lalu. Namun karena tidak bisa merawat, akhirnya mati dan dikeringkan. “Petugas juga mendapati
satu paket ganja. Kami juga akan melakukan penyelidikan ke rumahnya untuk memastikan ada tidaknya tanaman ganja yang lain,” ungkap AKP Amir Zubaidi, Kamis (26/1). Dari pengembangan pemeriksaan, kembali didapat satu tersangka lain, Albertus Diatmoko Yusuf (37), warga Purwosari, Desa Manjung, Kecamatan Wonogiri, yang ditangkap bersama barang bukti sebuah bong, 2 korek api, gunting, 2 buah pipet kaca yang terdapat sisa sabu, dan sebuah HP. Petugas juga mengamankan PJ (37). Namun petugas belum menetapkannya sebagai tersangka, lantaran dari tangan warga Sanggrahan, Kelurahan Giripurwo, Kecamatan Wonogiri Kota itu, tidak ditemukan barang bukti. # Aris Arianto
Opini
www.joglosemar.co
JUMAT, 27 JANUARI 2017
Refleksi
Menularkan Kejujuran
9
Seiris (Sejarah) Daging Babi
D
ulu ada semacam aura pesimisme terhadap pergantian Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dari era Abraham Samad kepada Agus Rahardjo. Sebagian orang sempat merasa khawatir, karena secara lisan KPK era baru bakal lebih mengutamakan pencegahan ketimbang penindakan. Jika gelagat yang dikhawatirkan tersebut benar, maka KPK tak ubahnya hanya semacam lembaga Diklat yang tugasnya hanya menggelar ceramah tentang anti korupsi maupun bahaya dan dampak korupsi bagi generasi muda dan bla, bla, bla. Efeknya, unsur penindakan tersisihkan, sehingga uang negara yang dikorup tidak dapat dikembalikan kepada negara. Namun rupanya, KPK di bawah Agus Rahardjo masih mampu menunjukkan taringnya. Beberapa kali KPK melakukan operasi tangkap tangan (OTT) di beberapa daerah. Namun upaya KPK tersebut masih menyisakan sedikit penilaian minor, karena dinilai lebih mengutamakan kasus-kasus kecil, ketimbang kasus besar yang sampai sekarang masih mandeg. Seperti kasus Century, BLBI dan beberapa kasus yang lain. Penilaian tersebut diakui oleh Agus Rahardjo, bahwa KPK memang masih memiliki PR beberapa kasus besar. Dalam paparan evaluasi akhir tahun 2016 kemarin, Agus mengatakan jajarannya telah melakukan evaluasi secara internal untuk menginventarisasi kasus-kasus besar yang harus ditindaklanjuti. Sempat muncul pula pandangan minor bahwa KPK tak berani menindak kasus-kasus yang melibatkan politikus dari PDIP, yang notabene sebagai partai pemerintah. Namun penilaian tersebut akhirnya terbantahkan dengan OTT yang dilakukan KPK terhadap Bupati Klaten, Sri Hartini pada akhir tahun 2016 lalu. Ini menjadi semacam pembuktian bahwa KPK tidak sebagaimana anggapan sebagian orang, kurang netral dan lebih condong ke pemerintah. KPK mencoba menampakkan eksistensinya dan mampu bekerja profesional. OTT KPK tersebut akhirnya berujung pada pemecatan Sri Hartini dari anggota partai oleh Ketua Umum PDIP. Belum selesai pengusutan kasus suap Sri Hartini di Klaten, KPK kembali menampakkan jati dirinya dengan melakukan OTT terhadap hakim konstitusi di Mahkamah Agung (MA), Patrialis Akbar dan 10 orang lainnya. Patrialis yang berasal dari politik tersebut diduga terseret kasus suap undang-undang tentang peternakan dan kesehatan hewan. Langkah ini kembali menjadi bukti, bahwa KPK tidak hanya jago kate yang cuma menangani kasus-kasus kecil di daerah. Mengulang jejak kepemimpinan Abraham Samad yang berhasil mengungkap Akil Mochtar, KPK kali ini kembali mampu mendobrak dan meruntuhkan keangkeran tembok Mahkamah Agung. Kita yakin bahwa langkah-langkah KPK ini bukan hanya retorika untuk menjawab keraguan sebagian pihak terhadap eksistensi lembaga antirasuah tersebut. KPK telah mencoba bekerja sesuai rule yang benar, meski tetap harus mendapatkan support dari lembaga-lembaga hukum yang lain. Kendatipun sebagai lembaga super body, KPK tidak boleh menjadi menara gading yang antikritik. Patut diakui, tidak semua pihak suka dengan sepak terjang KPK yang mampu masuk ke semua lini, termasuk melakukan penyadapan. Maka kalangan DPR ketika itu sempat mempersoalkan etika dan aturan tentang penyadapan oleh KPK, termasuk mewacanakan adanya tim atau lembaga khusus untuk mengawasi KPK dan melemahkan KPK dari sisi regulasi. Upaya-upaya pelemahan KPK itu yang pada akhirnya memunculkan sikap pesimis bahwa KPK era baru tak segarang sebelumnya. Namun anggapan itu ternyata terbantahkan dengan OTT terhadap hakim MA ini. Kita berharap, semoga langkah agresif KPK tersebut diimbangi dengan langkah pencegahan dari berbagai unsur. Mari kita dukung langkah KPK tersebut sesuai peran kita masing-masing, sekecil apapun bentuknya. Mulai dari diri sendiri untuk bersikap jujur, dan menularkan kejujuran itu kepada lingkungan terdekat. Itu saja. #
Pojok KPK tangkap tangan hakim MA, Patrialis Akbar Apa perlu MA diruwat dang ganti nama? Pelanggaran parkir paralel marak Lumayan kalau dihitung denda
Heri Priyatmoko Dosen Sejarah, Universitas Sanata Dharma Pegiat Studi Kuliner Solo
M
alam mulai mengg e s e r senja. Pecinan di Kota Solo menawarkan wajah cantiknya. Tampak jalanan sekitar Pasar Gedhe disulap ayu laiknya putri China yang sedang kasmaran. Hiasan lampion bergelantungan dan gapura gagah bertuliskan “Selamat Tahun Baru Imlek 2568/2017” bikin tercenung bagi yang melintas. Semua berwarna merah bagaikan naga menyemburkan api memberi terang di malam yang gulita. Beberapa tahun terakhir, perayaan Imlek dihelat secara besar-besaran oleh pemerintah kota Surakarta. Disediakan panggung untuk sahabat Tionghoa berekspresi sekaligus menenun harmoni sosial yang pernah terkoyak berulang kali. Lewat gelaran budaya ini, kita dipahamkan bahwa mereka sejatinya bukanlah liyan. Banyak kontribusi kelompok minoritas ini dalam banyak aspek, terlebih lagi urusan boga. Lidah kita berkarib dengan bakmi, tahu, kecap, bakpao, dan bahan daging babi. Merekalah konsumen terbesar daging babi. Ada sederet masakan memakai daging tersebut menjamur di Kota Bengawan. Daging babi mentah dijual di Pasar Gedhe yang kental dengan pengaruh ekologi budaya Pecinan. Tidak mengherankan pula jika sepanjang jalan besar dari Pasar Gedhe utara ke timur didapati puluhan warung makanan hasil olahan daging babi. Boga merupakan bagian budaya yang melekat pada komunitasnya. Kemana pun komunitas tersebut angkat kaki, maka boga selalu menyertai. Meski raga berpisah dari tanah leluhur Tiongkok ribuan mil, namun lidah mereka sukar bercerai dengan budaya kuliner negeri asalnya. Dalam dunia spiritual Tionghoa, daging babi yang berlapis atau disebut samcan
Dok
memuat nilai filosofi perihal tingkatan kehidupan. Kata samcan adalah dialek Hokkian, kata aslinya san ceng, yang artinya tiga lapis. Selang seling daging dan lemak. Kebanyakan orang lebih mengenal nama babi kecap tinimbang babi cin. Seperti halnya di telatah Solo, beberapa kawan Tionghoa dari Medan, Benteng, Surabaya, dan Pontianak mayoritas mengenal babi kecap yang berbahan kencur dan jintan. Demi terpenuhinya budaya keplek ilat komunitas ini, pasokan daging babi tak boleh kendat (terputus). Realitas historis tersebut kemudian melahirkan fenomena kampung atau daerah Baben di Solo maupun Sukoharjo. Saya comotkan contoh, masyarakat sekitar Kampung Sewu di Solo, dukuh Pinggir dan dukuh Kwarasan yang bercokol di Kota Makmur mengenal istilah Baben. Toponimi tersebut dilatarbelakangi oleh suatu kenyataan bahwa tempat tersebut dipakai warga beternak hewan babi. Jarak lokasi ngingu babi dengan aliran sungai hanyalah sepelemparan batu. Sebab, kotoran babi yang baunya menyengat itu harus dibuang di kali, tak mungkin di selokan kampung. Para pengelola baben sempat menikmati era gemilang karena permintaan daging terus mengalir dan tak mengenal musim. Daging babi di dapur menjadi pokok laiknya ayam sebelum Islamisasi membuncah. Babi, pengalih yang
Dari keterangan sejarawan terkemuka Anthony Reid (2003), fakta kultural yang paling mengubah paradigma menseleksi bahan makanan, yakni Islamisasi sepanjang abad XIII-XV. Gerakan Islamisasi punya pengaruh besar mengubah pola konsumsi daging. Pantang makan daging babi merupakan isyarat pertama ketaatan pada Islam. Sebuah kesaksian dari Maggelan (1524) tatkala berada di Tidore menyiratkan kesan penguasa setempat begitu anti babi selepas ia memeluk Islam. Raja lokal ini menitahkan Maggelan membunuh semua babi di kapal Spanyol yang menjadi bekal bagi para awaknya. Demi menyenangkan hatinya, Maggelan nurut. Penguasa tersebut menggantinya dengan kambing dan ayam berjumlah sama. Syarat syariat Islam yang keras mengharamkan babi nyatanya tidak acap disambut positif. Penguasa Makasar di abad XVI, misalmya, berjanji tak bakal masuk Islam selama masih ada babi di hutan Bulo-Bulo. Namun ajaibnya, pada suatu malam semua babi di hutan itu lenyap. Pemimpin dan pengikutnya ini terpaksa memenuhi nazarnya memeluk Islam.
Pantang makan daging babi adalah isyarat pertama yang paling mencolok tentang ketaatan pada Islam. Sangat berbeda dengan kucing, yang tidak pernah dimakan dan sering dipandang setengah suci lantaran melindungi padi dari hewan-hewan pengerat. Babi merupakan “hewan tak bertuan” di Asia Tenggara, bukan sahabat manusia seperti kucing. Komunitas Tionghoa yang berlabuh di bumi Nusantara, termasuk Desa Sala, tidak menggubris larangan tersebut karena kepercayaan mereka bukanlah Islam. Seni kuliner mereka kembangkan sesuai selera asal. Ekologi budaya Tiongkok menjadi dasar “seni dapur”nya. Bukan berkiblat pada Timur Tengah yang beralam padang pasir jelas tidak mendukung peternakan babi. Di sana sukar ditemukan sungai atau “larang banyu”, yang sangat dibutuhkan untuk memandikan atau membersihkan tubuh maupun kotoran babi aromanya menyengat. Kelincahan mereka di pawon membuahkan kimlo, pu yong hay, capjay dan sebagainya. Lambat laun, kuliner tersebut dianggap sebagai bagian dari “makanan kita”, tentu selepas daging babi disalin daging ayam dan jeroan. Lantas disebut pula sebagai hidangan sehat. Inilah fakta historis sumbangan etnis Tionghoa di meja makan yang sulit kita sangkal. Ya, mereka bukanlah liyan! #
sudah bermasalah, sekarang terbukƟ bikin susah. Ia menyusul Akil Mochtar dicokok KPK terkait suap undang-undang peternakan. Mak-
lum saja, dia dulu masuk ke MA tak melalui fit and proper test di DPR. Toblas.. toblas…. 087836895694
Gerakan Islamisasi punya pengaruh besar mengubah pola konsumsi daging. Pantang makan daging babi merupakan isyarat pertama ketaatan pada Islam paling efisien dari padipadian ke daging, merupakan sumber utama daging di daerah-daerah di mana Islam belum masuk. Orang Islam mendorong peternakan kambing sebagai pengganti babi, meski kambing sudah ada di Asia Tenggara sebelum Islam masuk. Menurut Timbul Haryono (1997), teks-teks dari sumber prasasti abad X menyebutkan sumber hewani dan nabati semisal jenis ikan gurameh dan kakap; jenis daging kidang (kijang), hayam (ayam), wdus (kambing), wok (babi) hingga bakatak (katak). Tahun 1433, Ma Huan sebagai penganut agama Islam tercengang memergoki makanan yang disantap orang Jawa abangan bukan Islam: sangat kotor dan buruk—binatang seperti ular, semut, dan semua jenis serangga serta cacing”. Kitab Negarakertagama (1365) mencatat aneka jenis daging yang dihidangkan di istana Majapahit seperti daging domba, kerbau, ayam, babi, lebah, ikan dan bebek. Mereka dibanjiri dagingdaging ini, sehingga mereka tampak sangat senang. Agama Hindu, tampaknya, nyaris tidak berperan dalam mengekang sumbersumber protein.
Rakyat Bicara Akan Lebih Baik Jika FPI Jadi Parpol Saja
L
ebih_Baik FPI Jadi Parpol Saja. Sepak_terjang Ormas FPI (konon radikal, intoleran & anƟ Pancasila) sangat melebih parpol. Sejarah Ind mencatat, gol yang anƟ_Pancasila, anƟ-NKRI tdk hanya gol komunis sj (termasuk Marxis, Leninis, Stalinis, Maois) tetap juga dari gol agama radikal, mis. Pemberontakan DI-TII Jabar-Jateng dibwh komando Sekartaji M. Kartosuwiryo. Di Sulsel ada DI-TII Kahar Muzakar & DI-TII Daud Beureuh Aceh di era Orla. Ada NII & Komando Jihad di era Orba. Ada JI di era Reformasi, dll. Jika FPH ingin berkuasa, secara LEGAL & prosedural saja, jangan jd ‘Parlemen Jalanan’. Maka jangan cukup puas jadi Ormas, jadi lah Parpol, spt Nasdem itu. Tapi saya pesimis FPI bisa jadi parpol besar, apalagi lolos Parlementary Treshold & PresidenƟal Treshold. Paling-paling jadi parpol ‘gurem’. P Gunawan Yanuarto, Guru 6285729411011
Pelajaran Buat Wong Cilik Mengapa Arifin Ilham menjadi penjamin penangguhan penahanan thdp tersangka pengibar bndera merah puƟh brgambar pedang, apa moƟfasinya? dan kmana bosbos FPI kok pada diem tak ada
yang membntu anak buahnya yg sdng kna kasus penghinaan bndera merah puƟh. Ini plajaran buat wong cilik yang selalu jd ujung t0mbak, maƟ disik dhewe, mulyo keri dhewe. ubyang ubyung gur dimanfaatke, bengak beng0k gur entek napase, sing mulyo dhuwurane, ngisoran nemu cilakane. Kalo
Saatnya BICARA
JERNIH - BERNILAI Alamat: Jln. Setia Budi No. 89 Surakarta 57134 Tel. (0271) 717141; Faksimili Redaksi: (0271) 741696; E-mail: harianjoglosemar@gmail.com
dpt gula itu jatah bossnya, kalo dpt duri harus kamu rasakan sndiri. Kasus itu jelas dlm demo FPI saat riziek shihab di panggil polisi, msƟnya korlap dan atasannya ikut bertanggung jawab bukan cuma sang pembawa bendera yang stratanya mungkn paling bawah. nbiyen 0ra mudheng, luwih becik anteng me-
neng. GIDEON HERMAWAN. +6285712646978
Kalah dengan Anak Kecil KeƟka berita logo palu arit ada di dunia maya, anak saya yang umur 8 th aja Ɵdak komentar dan hanya tersenyum. Apalagi kita yang udah dewasa. ArƟne orang yg menyebar kan ada logo palu arit di uang baru. Ternyata mash kalah dewasa dgn anak saya yang 8 thn. Bagaimana dengan 200 jt yang mendengar dn melihat berita itu? +6281226618215
Menulis dengan Benar dan Lengkap MASS MEDIA Kalau Menulis Tahun CHINA (Tahun MATAHARI dan BU-
LAN Atau IM YANG LEK) yg BENAR Mbah ? 2017 Adalah Tahun AYAM JAGO API ‘Bukan’ Tahun AYAM JAGO Atau Tahun AYAM API .. Kalau NULIS Tidak TELITI BerarƟ Taman Kanak-kanak ! Dari SUHU LIANG .. SOERAKARTA - INDONESIA +628156751199
Saat Masuk Bermasalah, Akhirnya Bikin Susah Mahkamah Agung lagi terkoyak-koyak. Bagaimana Ɵdak, karena lembaga Ɵnggi hukum yang katanya sebagai wakil Tuhan di dunia itu, sekarang tak mempan suap. Sudah dua kali lembaga yang agung tersebut kebobolan. Pertama, hakim Akil Mochtar terbukƟ kasus suap, dan berikutnya, Patrialis Akbar yang saat masuk
Saatnya rakyat bicara dengan bahasa dan pikiran rakyat. Soal apa saja, bebas. Silakan bicara apa saja, tetapi jangan memfitnah, menyerang pribadi, dan menyinggung masalah SARA. Caranya: kirim pendapat Anda via SMS ke 087735001497. Nomor telepon akan ditampilkan utuh sebagai pengganti identitas dan pertanggungjawaban Anda kepada publik, karena Anda bicara di ruang publik. Terima kasih.
Pemimpin Umum: Nugroho Arief Harmawan; Wakil Pemimpin Umum: S. Haryadi; General Manager : Anas Syahirul A; Pemimpin Redaksi : Suhamdani; Redaktur Pelaksana: Heru Ismantoro; Koordinator Liputan: Widi Purwanto; Redaktur: Agni Vidya P, Amrih Rahayu, Ari Purnomo, Cisilia Perwita Setyorini, Kiki Dian Sunarwati, Sofarudin, Sika Nurindah, Novik Lukman Hakim
Staf Redaksi: Ario Bhawono, Ari Welianto, Arief Setiyanto, Dani Prima, Dwi Hastuti, Murniati, Putradi Pamungkas, Rudi Hartono, Triawati Prihatsari Purwanto, Raditya Erwiyanto, Tri Sulistiyani, Wardoyo; Fotografer: Insan Dipo Ferdias, Kurniawan Arie Wibowo, Maksum Nur Fauzan, Yuhan Perdana; Koordinator Layout: Agung Setyawan; Tim Kreatif: Aditya NP, Muh. Rofain, Andi Kristo W, Kustiono Ikhrom, Putra Aji.F, M. Yusni Huda; Litbang: Marwantoro Subagyo; Iklan Solo: Zhason Adi Kusuma HP: 085867002182; Iklan Jakarta: Lusi Sianturi HP: 087781949352; Joglosemar Biro Jakarta: Jl Ampera Raya Kav. Polri Blok D No. 19, Rt 03/RW 03, Ragunan Pasar Minggu, Jakarta Selatan; Bank: a.n PT Joglosemar Prima Media. Bank BNI Cabang Surakarta No. Rek. 0133921656; Mandiri No. Rek. 1380010095920; BCA No. Rek. 0155377777; Harga Langganan: Rp. 67.000; Tarif Iklan Baris: Rp. 5.000/baris; Iklan Kolom: Rp. 10.000/mmkl; Iklan Display BW: Rp. 20.000/mmkl; Iklan Display FC: Rp. 35.000/mmkl; Iklan Display FC Halaman 1 Lipatan Atas: Rp. 55.000/mmkl, Lipatan Bawah: Rp. 45.000/mmkl
Jogja & Semarang
10
www.joglosemar.co
JUMAT, 27 JANUARI 2017
600 TNI Amankan Groundbreaking Bandara KULON PROGO—Sebanyak 600 personel TNI akan disiagakan di sekitar lokasi acara groundbreaking pembangunan bandara baru di Desa Jangkaran, Temon, Jumat (27/1). Selain tentara, personel kepolisian juga turut menjaga stabilitas keamanan selama acara berlangsung. Komandan Kodim 0731/Kulon Progo, Letkol Arm Teguh Ari mengatakan, personel akan disiagakan di zona pengamanan ring dua dan ring tiga. Adapun area ring 1 lokasi acara di-handle langsung oleh Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres). “Personil kami secara langsung dikomando oleh Korem 072 Pamungkas,” kata Teguh di sela agenda geladi bersih acara groundbreaking bandara, Kamis (26/1). Tak hanya personel, sejumlah armada pengamanan juga akan disiagakan di sekitar lokasi. Di antaranya water canon dan mobil anti huru hara. Sterilisisasi ring I lokasi acara akan dilakukan mulai malam nanti(kemarin-red) selepas geladi bersih dan penyelesaian seluruh pekerjaan dekorasi dan sebagainya.Presiden diketahui akan menghadiri langsung agenda groundbreaking bandara tersebut. Dikabarkan beberapa menteri juga akan turut mendampingi presiden. Di antaranya Menteri Sekretaris Negara, Menteri Perhubungan, dan Menteri BUMN. Saat ini, persiapan terus dilakukan oleh panitia di lokasi acara. Sejumlah umbulumbul bertuliskan Babat Alas juga terlihat di sepanjang jalan menuju lokasi. Asisten II Sekretaris Daerah Kulon Progo, Triyono mengatakan, koordinasi persiapan penyelenggaraan seremonial groundbreaking terus dilaksanakan.Yakni antara Pemkab Kulon Progo, Pemerintah DIY, PT Angkasa Pura I, dan juga Sekretariat Negara (Setneg). “Acaranya 90 persen akan dilaksanakan Jumat nanti (Hari ini-red). Besok akan dirapatkan lagi di Yogyakarta,” kata Triyono. #Tribun Jogja
Paket Berisi 1.400 Gigi Hiu Dikirim Lewat Kantor Pos SLEMAN—Stasiun Karantina Ikan, Pengendali Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan Kelas 1 Yogyakarta mengamankan ribuan gigi ikan hiu. Ribuan gigi hiu tanpa dokumen resmi itu merupakan barang impor dari Jepang. Barang yang diatur dalam perdagangan internasional itu dikirim melalui jasa pengiriman paket oleh TS warga Jepang. Barang itu rencananya akan diterima oleh MC warga Yogyakarta. “Belum diketahui ikan hiu jenis apa, harus tes DNA,” ungkap Kepala Stasiun Karantina Ikan Yogyakarta, Suprayogi, Kamis (26/1) saat jumpa pers. Suprayogi menerangkan, di Indonesia saat ini terdapat 116 spesies ikan hiu. Satu spesies yang dilindungi secara penuh yaitu hiu paus. Lalu ada tiga spesies yang dilarang ditangkap. Sedangkan empat spesies di antaranya diatur perdagangan internasional. Paket berisi gigi hiu yang dimasukkan dalam kardus itu masuk ke Yogyakarta melalui Kantor Pos, Kamis (19/1). Petugas Kantor Pos yang mencurigai isi paket tersebut langsung membukanya dan didapati ribuan gigi hiu tanpa dokumen. Kala itu ada seorang berinisial HY yang mengaku orang suruhan MC datang ke Kantor Pos. HY mengaku hendak mengambilkan barang tersebut. Namun HY juga tak dapat menunjukkan dokumen resmi impor gigi hiu itu. Temuan paket gigi hiu tanpa dilengkapi dokumen itu dilaporkan ke Stasiun Karantina Ikan Yogyakarta. Suprayogi melanjutkan, pihaknya meminta HY untuk membawa dokumen impor. “Dia (HY) ini suruhan, saat ditanya benar-benar seperti tidak tahu apapun,” tambahnya.Kepada petugas, HY mengaku jika tak mengetahui asal-usul secara pasti barang tersebut. Ia hanya mendapat permintaan untuk mengambil barang tersebut. Sepengetahuan HY, gigi hiu itu rencananya akan digunakan sebagai isi dari liontin. Gigi hiu itu menjadi isi liontin yang berharga delapan poundsterling per unitnya.Impor gigi hiu tanpa dokumen melanggar Pasal 31 ayat 1 Nomor 16 tahun 1992 tentang Karantina Hewan dan Tumbuhan. Pelaku terancam kurungan penjara selama 3 tahun dan denda Rp 150 juta. #Tribun Jogja
0877 3500 1497 Kirimkan Komentar Anda Terkait Berita di Halaman ini atau Informasi/Foto Penting di Sekitar Anda melalui Kanal WhatsApp – Telegram – SMS JOGLOSEMAR ini
Andreas Fitri Atmoko
TUMPENG IMLEK 2017—Warga keturunan Tionhoa berdoa saat acara Tumpeng Imlek 2017 di Klenteng Poncowinatan, Yogyakarta, Kamis (26/1). Prosesi doa menjelang Imlek menggunakan tumpeng sebagai bentuk akulturasi budaya Jawa dan Tionghoa itu merupakan bentuk syukur warga keturunan Tionghoa atas segala rezeki dan keselamatan dari Tuhan, serta menjadi pengharapan akan kehidupan yang lebih baik di tahun mendatang.
Pasca Kasus Kekerasan Mapala Unisi
Rektor UII Mengundurkan Diri JOGJA—Rektor Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta Harsoyo mengundurkan diri dari jabatannya pasca kasus kekerasan yang terjadi dalam latihan dasar Mapala Unisi di Gunung Lawu yang mengakibatkan tiga mahasiswa meninggal dunia. “Di depan Menristekdikti dan Koordinator Kopertis Wilayah V, saya menyatakan mengundurkan diri dari jabatan Rektor UII sebagai bentuk tanggung jawab moral atas kejadian tersebut,” kata Harsoyo di Kantor Kopertis Wilayah V Yogyakarta, Kamis (26/1). Harsoyo juga meminta maaf kepada orangtua mahasiswa peserta latihan dasar Mapala
Harsoyo juga meminta maaf kepada orangtua mahasiswa peserta latihan dasar Mapala Unisi dan orang tua mahasiswa yang meninggal dunia Unisi dan orang tua mahasiswa yang meninggal dunia dalam kegiatan bertajuk The Great Camping di Gunung Lawu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah, tersebut. “Kasus kekerasan tidak pernah terjadi sebelumnya
dalam latihan dasar Mapala Unisi. Latihan dasar Mapala Unisi di Gunung Lawu itu merupakan kegiatan yang ke-37,” kata Harsoyo yang menjabat Rektor UII periode 2014-2018. Menristekdikti Mohammad Nasir mengapresiasi pengunduran diri Rektor UII sebagai bentuk pertanggungungjawaban moral atas kejadian kekerasan dalam latihan dasar Mapala Unisi yang menimbulkan korban jiwa dan luka-luka. “Saya mengapreasiasi langkah tersebut. Namun, saya minta seluruh Mapala Unisi yang terlibat baik yang ikut dalam kegiatan latihan dasar sebagai panitia maupun yang
tidak berangkat untuk tetap diperiksa,” kata Menristekdikti. Nasir menegaskan, ke depan tidak boleh ada lagi kekerasan dalam kegiatan kemahasiswaan. Jika terjadi kasus kekerasan, pelakunya harus ditindak hukum secara tegas dan seadil-adilnya. “Jangan sampai terjadi lagi kasus kekerasan baik verbal maupun fisik dalam kegiatan kemahasiswaan. Bagi mahasiswa yang terlibat kekerasan harus diperiksa dan diproses hukum,” katanya. Ia meminta manajemen UII untuk mengambil langkah tegas menyikapi kasus kekerasan Mapala Unisi. Hal itu penting agar aksi kekerasan dalam ke-
giatan kemahasiswaan tidak terjadi lagi. “Saya juga meminta rektor perguruan tinggi lain untuk mewajibkan mahasiswa tidak melakukan kekerasan. Jika ada kekerasan, mahasiswa akan ditindak tegas,” kata Nasir. Koordinator Kopertis Wilayah V Bambang Supriyadi mengatakan jangan sampai kegiatan kemahasiswaan baik yang diadakan di lingkungan kampus maupun di luar kampus membuka peluang terjadinya kekerasan. “Cara-cara yang membuka peluang terjadinya kekerasan dalam berbagai kegiatan universitas ke depan harus dihilangkan,” katanya. #Antara
Ganjar Minta Pendidikan Dasar Mahasiswa Tanpa Kekerasan SEMARANG—Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo meminta pendidikan dasar mahasiswa dilaksanakan tanpa diwarnai berbagai bentuk tindak kekerasan yang dapat membahayakan nyawa seseorang. “Saya kecewa jika unsur kekerasan dilakukan oleh mahasiswa pecinta alam, apalagi hal itu dilakukan saat kegiatan pelatihan dasar,” katanya di Semarang, Kamis (26/1). Mantan Ketua Mahasiswa
Pecinta Alam Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (UGM) itu mengakui jika dulu memang ada kekerasan pada pelaksanaan pendidikan dasar. “Hari gini gak cocok (pendidikan dasar disertai kekerasan), saya dulu pas waktu Latsar keras, tapi gak dipukul,” ujarnya. Menurut Ganjar, kekerasan dalam pendidikan dasar harus mengacu pada standarisasi tertentu, mulai dari tahapan, ukuran pelatihan hingga kesi-
apan fisik peserta didik. Pendidikan dasar, kata Ganjar, juga harus benarbenar melihat kondisi kesehatan peserta didik apakah yang bersangkutan siap untuk latihan tertentu di lapangan. “Aturan sudah cukup baik, namun terkadang hal itu dipraktikkan dengan cara berlebihan, salah satu kasus bahwa latihan itu dilakukan dengan menguras waktu hingga berkesan pemaksaan,” tuturnya. #Antara
Pemkot Siapkan Sentra UKM di Kota Lama
Peserta Akan Diseleksi SEMARANG—Pemerintah Kota Semarang menyiapkan sentra usaha kecil menengah (UKM) di kawasan Kota Lama Semarang untuk mempromosikan produk-produk lokal khas kota tersebut. Wakil Walikota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu meninjau perkembangan penataan kawasan Kota Lama Semarang, khususnya di gedung milik PT Telkom yang akan dipakai sebagai galeri UMKM di Semarang, Kamis (26/1). “Kami berterima kasih sama PT Telkom yang meminjamkan gedung kepada Pemkot Semarang untuk galeri UKM,” kata Wakil Walikota. Menurut dia, galeri UKM tersebut terbagi menjadi dua, yakni untuk kerajinan tangan (handicraft) dan kuliner yang produknya akan diseleksi dari aspek kelayakan, kualitas, hingga kekhasan produknya. “Untuk bisa masuk ke dalam (galeri UKM), pastinya kami lakukan seleksi. Kami ingin benar-benar produk dari UKM yang layak dan patut ditonjolkan sebagai pilihan bagi wisatawan,” katanya. Ita mencontohkan produk-produk khas yang bisa ditampilkan antara lain tas, kerajinan tangan berupa bros, kalung serta beraneka ragam produk batik asli Kota ATLAS (Aman, Tertib, Lancar, Asri dan Sehat) Semarang. Dinas Koperasi dan
UMKM disebutnya sedang mendata jumlah UKM serta jenis produknya untuk kemudian diseleksi untuk ditampilkan di galeri tersebut. “Dilihat dulu semua, nanti diseleksi untuk dimasukkan sini. Kalau luasan bangunannya ada sekitar 300 meter persegi. Nanti kan harus disesuaikan juga dengan ‘layout’ (tata ruang),” katanya. Yang jelas, kata Ketua Badan Pengelola Kawasan Kota Lama (BPK2L) Semarang itu, UKM yang diberikan tempat di galeri itu asli Semarang karena memang ingin mengangkat potensi lokal daerah. “Kami juga ingin produk-
produk UKM ini mempunyai standar nasional, bahkan standar internasional. Sebab, ini kami harapkan sebagai embrio pemberdayaan UKM di Semarang,” ungkapnya. Selain itu, Ita mengatakan galeri UKM itu bakal terintegrasi dengan sistem “e-commerce” sehingga para pelaku UKM bisa menjual produknya juga secara daring melalui Pemkot Semarang. Pembukaan galeri UKM di kawasan Kota Lama itu rencananya dilakukan 17 Februari, tetapi jika dinilai tidak siap maka kemungkinan diundur selama 1-2 minggu. #Antara
Embrio Pemberdayaan UKM Sentra UKM ini menjadi sarana untuk mempromosikan produkproduk lokal khas kota Semarang, yakni kerajinan tangan dan kuliner. Setiap produk akan diseleksi dulu dari aspek kelayakan, kualitas, hingga kekhasan produknya sebelum diperbolehkan masuk. Produk khas yang boleh masuk antara lain tas, kerajinan tangan berupa bros, kalung serta beraneka ragam produk batik asli Kota Semarang. Menjadi embrio pemberdayaan UKM di Semarang, agar memiliki standar nasional bahkan internasional. Galeri UKM itu terintegrasi dengan sistem “e-commerce” sehingga para pelaku UKM bisa menjual produknya secara daring melalui Pemkot Semarang. Sumber: Disarikan dari naskah
Antara | Aditya Pradana Putra
PEMBANGUNAN TOL—Sejumlah pekerja menggarap pembangunan Jembatan Tuntang di ruas Tol Bawen-Salatiga di Bawen, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, Kamis (26/1). Menurut PT Trans Marga Jateng (TMJ) selaku operator, pembangunan tol sepanjang 17,57 kilometer tersebut baru terealisasi 81,623 persen dari target 91,6 persen karena terkendala intensitas hujan tinggi.
Okupansi Taksi Reguler Turun Signifikan JOGJA—Organisasi Angkutan Darat Daerah Istimewa Yogyakarta menyebut okupansi atau tingkat keterisian penumpang taksi reguler di daerah itu mengalami penurunan signifikan seiring maraknya persebaran taksi berbasis aplikasi atau online tak berizin. “Turun signifikan dari 65 persen sebelum ada taksi online, sekarang okupansi rata-rata menjadi 35 persen,” kata ketua Organisasi Angkutan Darat (Organda) DIY Agus Adrianto di Yogyakarta, Kamis (26/1). Menurut Agus, penurunan okupansi serta pendapatan taksi reguler secara berangsur-angsur perlu segera mendapatkan respons dari Pemda DIY, sebab selama ini taksi reguler pelat kuning telah secara rutin membayar pajak, mengurus izin, serta telah melakukan uji KIR, sementara hal itu semua tidak dilakukan pihak operator taksi online. “Kami menilai fungsi monitoring dan penertiban dari Dinas Perhubungan DIY terhadap taksi-taksi online itu masih kurang,” kata dia. Selain disebabkan persaingan yang tidak sehat dengan taksi online ilegal, menurut Agus, saat ini kuota taksi di DIY memang masih dibatasi 1.000 armada reguler dan 50 armada premium sehingga belum memungkinkan untuk
dimasuki taksi baru. Agar penurunan okupansi taksi reguler tidak terus berlanjut, menurut Agus, Organda DIY akan mendorong Gubernur DIY mengeluarkan Surat Keputusan (SK) pelarangan taksi online ilegal atau tak berbadan hukum karena penertiban yang dilakukan Dinas Perhubungan DIY tidak terlalu berdampak signifikan. “Jadi kami ingin nanti seperti SK larangan taksi online yang telah dikeluarkan Gubernur Bali yang justru langsung menyebut nama operatornya,” kata dia. Kepala Bidang Angkutan Darat Dinas Perhubungan DIY Harry Agus Triyono menegaskan bahwa penertiban terhadap taksi-taksi tak berizin telah dilakukan secara intensif. Namun demikian, ia mengaku kewalahan karena mereka berpelat hitam dan sulit membedakan taksi online atau tidak.”Kami jelas sulit memantaunya dan mereka (operator taksi) bisa merekrut anggota baru kapan saja,” kata dia. Terkait keberadaan taksi online tersebut, ia mengatakan untuk saat ini Dishub DIY masih melakukan sosialisasi Peraturan Menteri Perhubungan (Permenhub) Nomor 32 tahun 2016 yang mengatur taksi berbasis aplikasi. #Antara
Sambungan
www.joglosemar.co
JUMAT, 27 JANUARI 2017
11
Hakim Kontroversi............................................................................................................................................................................................ sambungan dari Hal 1 Menurut catatan, kontroversi itu mulai terlihat ketika Patrialis disodorkan oleh Presiden SBY ke MK, Juli 2013. YLBHI, ICW dan Koalisi LSM menggugat, karena penunjukan Patrialis tidak terbuka dan tanpa melalui uji kelayakan di DPR. Para penggugat menang di PTUN, namun SBY banding dan menang. Dilantiklah Patrialis sebagai hakim “kontroversi” MA pada Agustus 2013. Patrialis ditangkap KPK bersama 10 orang lainnya terkait suap gugatan UU No 41/2014 tentang Peternakan dan Kesehatan Hewan. Dari penangkapan tersebut, KPK sudah menetapkan empat tersangka, yakni Patrialis Akbar (penerima suap), Kamaludin (perantara), Basuki Hariman (pengusaha penyuap) dan NG Feni (sekretaris Basuki). Dalam operasi tangkap tangan itu, KPK menyita uang USD 20.000 dan SGD 200.000. Namun tidak disebutkan, berapa commitment fee yang diterima Patrialis. Patrialis menerima suap itu dari pengusaha bernama Basuki Hariman. Uang di-
sampaikan melalui seorang perantara yang juga pengusaha, bernama Kamaludin. Wakil Ketua KPK, Basaria Panjaitan menjelaskan, penangkapan Patrialis Akbar Cs tersebut dilakukan di tiga lokasi berbeda. Dijelaskan, penangkapan terjadi Rabu (25/1) antara pukul 10.0021.30 WIB. Lokasi pertama penangkapan adalah di lapangan golf Rawamangun, Jakarta Timur. “Ada di tiga lokasi berbeda di Jakarta. KPK mengamankan KM (Kamaludin), temannya PAK (Patrialis Akbar) di lapangan golf Rawamangun,” ungkap Basaria dalam jumpa pers di gedung KPK, Kamis (26/1). Setelah itu, tim bergerak ke tempat kedua di kantor Basuki Hariman, yang merupakan pihak penyuap di Sunter, Jakarta Utara. “Tim bekerja (mendatangi) kantor Basuki dan mengamankan dia serta sekretarisnya, NG Feni, beserta enam karyawan lainnya,” jelasnya. Basuki Hariman diketahui memiliki 20 perusahaan yang berkaitan dengan impor daging. Kemudian di tempat ketiga, tim KPK
mengamankan Patrialis Akbar di Grand Indonesia, Jakarta Pusat, bersama seorang wanita. “Tim bergerak dan menangkap PAK (Patrialis) di pusat perbelanjaan di Grand Indonesia dengan seorang wanita,” ucap Basaria. Meskipun Patrialis ditangkap saat bersama dengan seorang wanita, namun ditegaskan bahwa tidak ada gratifikasi seks dalam kasus tersebut. Begitu pula, tidak ada tindak pidana kesusilaan yang terjadi. Dalam kasus tersebut Patrialis disangka melanggar Pasal 12 huruf c atau Pasal 11 Nomor 20 Tahun 2001 juncto Pasal 55 ayat 1 ke-1 KUHP. “Gratifikasi seks tidak ada. Untuk sementara kami tidak mendapatkan informasi,” tambah Wakil Ketua KPK, Laode M Syarif, Kamis (26/1). Basaria Panjaitan mengatakan, tim penyidik KPK butuh waktu enam bulan untuk membuntuti segala gerak-gerik Patrialis Akbar. Setelah tertangkap, terungkap Patrialis menerima sejumlah uang yang diberikan dalam tiga termin. Pada
termin ketiga itulah Patrialis ditangkap. “Pada termin yang ketiga ini sebesar USD 20.000,” ujar Basaria. Paling Sering Diperiksa Ketua Dewan Etik Abdul Mukthie Fajar memiliki catatan menarik tentang Patrialis Akbar. Menurutnya, di lingkungan MK, Dewan Etik paling sering memeriksa mantan Menteri Hukum dan HAM itu. Bermacam aduan dari masyarakat masuk ke MK, hingga pemberitaan di media membuat Patrialis sering keluar masuk ruangan Dewan Etik. “Beliau hakim konstitusi yang sering diperiksa oleh Dewan Etik. Dan beliau paling sering merasa terima kasih, karena sering diingatkan oleh kami. Nah kalau sekarang kena musibah ya, innalillahi rojiun saja,” kata Mukhtie Fajar di Gedung MK, Kamis (26/1). Mukhtie mengatakan ada banyak laporan yang masuk ke Dewan Etik terkait Patrialis Akbar. Hakim konstitusi itu sering dipanggil karena terkait Pilkada hingga masalah pernyataan
Mes Terbakar..................................................................................... sambungan dari Hal 1 Peristiwa tragis itu terungkap dari laporan keluarganya seusai menerima kabar dari Taiwan, Kamis (26/1). Orang tua korban, Saiman Sastro Wiryanto (67), menuturkan kabar duka itu diterimanya, Selasa (24/1) malam sekira pukul 23.00 WIB. Saat itu ia mendapat telepon dari putra ketiganya, adik kandung korban, Samsu Nur Hidayat yang juga bekerja di Taiwan, bahwa Eko meninggal akibat kebakaran di mes. Korban gagal menyelamatkan diri karena tengah terlelap saat kebakaran terjadi. “Kebakarannya terjadi pukul 17.30 waktu Taiwan atau 16.30 WIB, lalu pukul 23.00 WIB adiknya telepon ke sini ngabari kalau Mas Eko meninggal karena
kebakaran,” ujarnya ditemui di rumahnya kemarin. Saiman menuturkan, putra sulungnya itu berangkat ke Taiwan pada Mei 2015 dengan durasi kontrak kerja tiga tahun. Ia berangkat lewat PT KMB Kedungupit Sragen dan bekerja di perusahaan peleburan baja di bagian penggorengan gotri. Hingga kini, pihaknya masih menunggu kabar dari Taiwan terkait perkembangan penanganan pihak kepolisian setempat yang berencana melakukan otopsi. Ia hanya berharap, agar jenazah putranya bisa dipulangkan secepatnya. Selain itu, ia juga meminta kepada pihak Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Taiwan, pihak agen dan perusa-
haan, agar membolehkan adik korban untuk mengantar jenazah pulang ke Indonesia. Kades Mojokerto, Kedawung, Sunarto, membenarkan adanya musibah tersebut. Menurutnya sebelum berangkat ke Taiwan, korban memang sempat tinggal dan tercatat sebagai warga Dukuh Mojokerto RT 20, Kedawung. Setelah itu, korban berpindah ke Dukuh Bahak. “Sebelumnya memang jadi warga saya. Setelah berangkat ke Taiwan, rumahnya dijual dan dia kembali ke Dukuh Bahak, Desa Kedawung,” terangnya. Musibah meninggalnya pahlawan devisa itu juga dibenarkan Sekretaris Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Sragen, Sunindar. Ia mengaku sudah mendapat laporan itu
dan tengah berkoordinasi dengan pihak keluarga untuk mengurusi dokumen pemulangan maupun pengurusan hak-hak korban. “Ini masih menunggu perkembangan,” jelasnya. Di sisi lain, Kapolsek Kedawung AKP SUhardi mewakili Kapolres Sragen AKBP Cahyo Widiarso kemarin juga langsung menyambangi kerabat duka di Dukuh Bahak. Kapolsek mengatakan, akan mengawal kepulangan jenazah apabila sudah sampai di Sragen. Di sisi lain, kematian Eko kian menambah panjang daftar TKI Sragen yang tewas di tempatnya bekerja. Tercatat sudah lebih dari 10 TKI dan TKW Sragen yang meregang nyawa di tempatnya bekerja dalam kurun beberapa tahun terakhir. #Wardoyo
Yang Penting..................................................................................... sambungan dari Hal 1 “Supaya hubungan dengan pelanggan dan reseller maupun pembeli baru tetap terjaga, aku selalu berusaha untuk tetap konsisten dalam dua hal,” ungkap pemilik nama lengkap Rosyi Dwi Putranti ini saat berbincang dengan Joglosemar, Kamis (26/1). Dua hal tersebut, dikatakan dara 22 tahun ini, adalah produk dan layanan. Oci tidak mempermasalahkan jika harga produk yang dijualnya berada di atas pesaingnya. Tidak soal juga kalau penjual yang lain memberikan potongan harga lebih besar, atau bahkan
berani banting harga. “Yang penting harus konsisten dengan produk, selalu terjaga kualitas dan kuantitasnya. Tetap sesuai dengan kondisi saat ditawarkan. Juga pelayanan harus prima, kemasan dibuat semenarik mungkin, rapi, pengiriman juga tepat waktu,” beber warga Dusun Cinderejo RT 1 RW 2, Desa Jatisari, Kecamatan Jatisrono tersebut. Prinsip itulah yang selalu dipegangnya sejak menekuni bisnis online setelah lulus dari Jurusan Metrologi dan Instrumentasi Universitas Gajah Mada beberapa
tahun lalu. Terbukti, dagangannya laris manis hingga menghasilkan omzet lebih dari satu juta setiap minggunya. Saat ini ada sejumlah produk dijualnya secara online, seperti produk beauty care, makanan ringan, sampai pakaian. Konsistensi itu pula yang membuatnya dipercaya hingga sekitar 40-an reseller. Di samping puluhan bahkan ratusan pembeli langsung pemilik akun instagram ochiiochii ini. “Pemasaran sebagian besar online, dibantu rekan lainnya juga,” sebut dara yang suka bergaya di depan kamera ini.
Anak kedua dari tiga bersaudara pasangan Indar Hadianto-Wening Suprihatin ini mengaku sudah menemukan kenikmatan tersendiri dari berbisnis. Banyak keuntungan yang dia dapatkan, selain penghasilan yang menggiurkan. Oci semakin terasah mental dan cara berpikirnya, juga makin menambah teman, dan menumpuk pengalaman. Menurut Oci, sangat nikmat berbisnis sejak muda. Dan naga-naganya, Oci juga bakal konsisten menekuni bisnis ini hingga ke depannya. “Pastilah itu, Mas,” pungkasnya. #Aris Arianto
Jadwal P Jadwal Penerbangan Reguler enerbangan R eguler Telp Informasi Bandara: (0271) 781164 Garuda Indonesia Rute Berangkat CGK-SOC-CGK 06.50 CGK-SOC-CGK 10.20 CGK-SOC-CGK 13.25 CGK-SOC-CGK 15.15 CGK-SOC-CGK 18.00 Nam Air Rute SOC-CGK CGK-SOC-CGK CGK-SOC
Datang 10.00 18.40
Tiba 07.40 11.05 14.15 16.00 16.50
No Penerbangan GA 220 /223 GA 222/225 GA 224/227 GA 228 /221 GA 226 /229
Jumlah 162 162 162 162 162
Ket Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari
Berangkat 07.00 11.00 -
Jenis Pesawat B737 300/400/500 800 NG
Kursi 148/168 112/189
Sriwijaya Air Rute Datang Berangkat CGK-SOC-CGK 16.20 16.50
Jenis Pesawat B 737-800
Kursi Ket 188 Jumat dan Minggu
Lion Air Rute SOC-CGK SOC_BPN CGK-SOC-CGK BPN-SOC-BTH CGK-SOC-CGK CGK-SOC-CGK BTH-SOC-SUB CGK-SOC-CGK SUB-SOC CGK-SOC
Datang 09.00 11.10 13.00 17.00 17.35 19.20 20.30 20.45
Batik Air Rute HLP-SOC-HLP
Datang Berangkat 17.15 18.05
Citilink Rute SOC-CGK Wings Air Rute SUB-SOC-BDO BDO-SOC-SUB Air Asia Rute DPS-SOC-DPS
Datang 15.10 Datang 07.00 10.10 Datang 11.40
Berangkat 06.10 07.00 09.45 12.55 13.49 17.40 18.15 20.00 -
Berangkat 07.25 10.35
Air Asia (INTERNATIONAL) Rute Datang Berangkat DPS-SOC-DPS 08.25 08.50 Reservasi Garuda Trigana Air Air Asia Informasi
Jenis Pesawat B737-800 NG
Berangkat 15.40
Berangkat 12.55
: 781018 & 737500 : 782495&748397 : 784488 : 780400, 780715
Jenis Pesawat B - 737-900 B - 737-900 B - 737-900 B - 737-900 B - 737-900 B - 737-900 B - 737-900 B - 737-900 B - 737-900 B - 737-900
Kursi 215 215 215 215 215 215 215 215 215 215
Ket EX-RON Setiap Hari RON
Ket EX-RON EX-RON Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari RON ROn
Kursi Ket 162 Setiap Hari
Jenis Pesawat A 320 Jenis Pesawat ATR 72 ATR 72
Kursi Ket 180 Setiap Hari Kursi Ket 70 Setiap Hari 70 Setiap Hari
Jenis Pesawat Kursi Ket A 320 180 Rabu, Jumat, Minggu Jenis Pesawat Kursi Ket A 320 180 Selasa, Kamis, Sabtu Sriwijaya Lion Air Citilink
: 780629 % 723777 : 781706 & 781999 : 7889352Penerangan/
KERETA
JURUSAN
yang kontroversial. “Kasus tadi terkait pilkada, terkait apa tugas-tugas menyampaikan tugas pokok sampai terkait dengan pernyataannya,” ucap Mukhtie Fajar. Mukhtie mengaku Patrialis juga pernah diberitakan oleh organisasi masyarakat peduli MK terkait soal suap. Namun saat didalami oleh dewan etik tidak memiliki bukti lengkap. “Kami undang tidak pernah datang, alamatnya juga tidak jelas. Kemudian kami tanya langsung waktu ada laporan resmi, mereka juga tidak tahu menahu. Jadi mereka dalam menjaga konstitusi ini, masyarakat punya bukti cukup kalau diundang kami, datanglah,” ujar Mukhtie.
Melihat fakta dan latar belakang Patrialis Akbar tersebut, Abdul Mukhtie Fajar meminta, ke depan seleksi hakim konstitusi lebih selektif. Pasalnya, tugas hakim konstitusi tidak mudah dan memiliki tanggung jawab berat. Patrialis sebelumnya anggota DPR dari Fraksi PAN. Ia lalu dipilih menjadi Menkum HAM. Tapi di tengah jalan dicopot. Setelah itu ia mendaftar hakim konstitusi lewat jalur DPR tapi gagal. Namun Patrialis akhirnya dipilih Presiden SBY menjadi hakim konstitusi. “Saya kira harus selektif yang jelas pola seleksi hakim konstitusi mau itu dari DPR, MA maupun Presiden. Betul-betul harus diselek-
si, karena kalau mau jadi hakim MK memang berat,” ujar Mukhtie Fajar. Senada dengan Mukhtie, anggota Komisi III DPR RI, Nasir Djamil menilai perlu ada evaluasi terhadap rekrutmen hakim-hakim konstitusi. Pihaknya akan mendorong revisi UU MK terkait transparansi rekrutmen hakim tersebut. “Karenanya, ke depan perubahan UU MK dilakukan terutama rekrutmen hakim-hakim MK dari tiga institusi DPR, MA dan Presiden. Jadi tiga institusi ini harus transparan, harus partisipatif melibatkan publik saat menempatkan atau merekrut calon hakim MK,” kata Nasir di gedung DPR, Kamis (26/1). #Detik
Sri Hartini.................................................... sambungan dari Hal 1 Mantan Wakil Bupati Klaten periode 2010-2015 itu akan menyampaikan catatan pokok tindak pidana korupsi yang dia ketahui selama ini. “Kami baru akan mempersiapkan pengajuan sebagai JC. Harapan kami, bisa disampaikan saat penyidikan Minggu depan. Ini baru kita rengrengan (menyusun rencana) catatan itu agar nanti bisa kita sampaikan kepada KPK,”ungkap pengacara Sri Hartini, Deddy Suwadi saat dihubungi lewat telepon, Kamis (26/1). Sebagaimana diketahui, Justice collaborator adalah pelaku tindak pidana (bukan pelaku utama dalam kejahatan) mengakui perbuatan yang dilakukannya dan mau bekerja sama dengan penegak hukum dalam rangka membongkar suatu perkara. Deddy masih enggan menjelaskan terkait catatan korupsi apa saja yang akan diungkap Sri Hartini ke KPK. “Kami lagi garap ini langsung dari Bu Hartini sendiri yang membuat permohonan dan juga permohonan PH (Penasehat
Hukum) untuk JC. Kami akan berikan catatan sesuai fakta-fakta yang diketahui tersangka (Sri Hartini) terkait kasus korupsi di Klaten,” jelasnya. Deddy tidak membantah ada beberapa kasus korupsi terkait proyek di Klaten. Seperti dugaan penyimpangan proyek pembangunan Masjid Agung Al Aqsa, bantuan gempa dan proyek di Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dispendukcapil) Klaten. “Ada beberapa lah, kami buatkan rinciannya secara sistemmatis, yang itu nanti kami sampaikan kepada penyidik. Biar nanti KPK melihat dan mempelajarinya. Agar nanti mungkin dapat melakukan verifikasi atau supervisi ke bawah, lidik ke bawah,” jelasnya. Perlu diketahui Bupati Klaten (nonaktif ) Sri Hartini terjaring Operasi Tangkap Tangan (OTT) KPK karena kasus suap jabatan pada 30 Desember 2016 lalu. Sri hartini sudah ditetapkan sebagai tersangka penerima suap dan bersama pemberi suap, Suramlan Kabid SMP Disdik Klaten.
Mengaku Dulu Kabiro Humas KPK Febri Herdiansyah mengatakan, KPK tidak melarang bila tersangka (Sri Hartini) ingin menjadi JC. “Namun mesti mengakui dulu semua perbuatannya. Setelah itu, JC harus membuka informasi seluasluasnya berkaitan dengan keterlibatan pihak-pihak lain. Sehingga bisa membongkar kasus korupsi yang selama ini tertutup,” tutur Febri saat dihubungi lewat telepon. Sampai saat ini, baru delapan saksi yang dipanggil ke Gedung KPK dan belum ada penetapan tersangka baru terkait kasus suap jabatan yang menjerat Sri Hartini dan Suramlan sebagai tersangka. “Jumlah tersangka yang ditetapkan belum bertambah. Kita masih fokus dulu terhadap dua tersangka ini,” tuturnya. Berkaitan dengan pemanggilan tujuh PNS dan satu anggota DPRD pada Rabu lalu, Febri mengatakan mereka masih berstatus saksi. “Jika ditemukan minimal dua alat bukti yang mengarah ke kasus ini, statusnya (saksi) bisa dinaikkan menjadi tersangka,” jelas Febri. # Dani Prima
Awalnya Ngontrak....................................... sambungan dari Hal 1 Selain rica-rica, Sartini juga menyediakan menu lain aneka lauk, tahu bakso, bermacam gorengan, sate telur puyuh, kerupuk dan lainnya. “Pemasukan rata-rata dari setiap pengunjung biasanya Rp 10.000 sampai Rp12.000. Itu pun mereka sudah kenyang dengan makanan yang enak dan murah,” jelasnya. Resep menu rica-rica ayam yang terkenal ini ditemukan sendiri oleh dia. “Usaha ini sudah sejak 25 tahun lalu. Mulai dari mengontrak dan berjualan hanya beberapa meja saja sampai sekarang saya sudah beli rumah sendiri sekaligus bisa dipakai untuk usaha warung makan ini. Tenaga kerja yang saya pekerjakan saja sekarang sudah 12 orang ditambah satu orang petugas parkir men-
jadi 13 orang,” terangnya. Lokasi Warung Rica-rica Barat ISI Bu Sartini berada di seputaran Jalan Kentingan Kulon RT 3 RW X Kelurahan/Kecamatan Jebres, Surakarta. Buka mulai pukul 09.00 WIB hingga malam. Tapi harap bersabar, karena mulai pukul 11.00 WIB saja, antrean untuk memesan makanan bisa sangat panjang. Jika ingin menjajal enak dan pedasnya Ricarica Ayam ISI Bu Sartini, sebaiknya jangan datang terlalu sore karena bisa kehabisan. Setiap hari, Sartini mampu menghabiskan sebanyak 60 kg ayam, beras 70 kg dan 10 kg cabai rawit ketika hari kuliah. Khusus tahu bakso, dalam sehari dia bisa membuat 500 sampai 700 biji. Sedangkan ketika libur kuliah, dia akan mengurangi
separuh bahan-bahan dari biasanya. Menu rica-rica ayam ini sangat terkenal pedasnya karena Sartini hanya menggunakan cabai rawit saja sebagai sumber rasa pedasnya masakannya. Namun, karena harga cabai melambung tinggi, rasanya tidak sepedas rasa hari normal. Seorang langganannya, Ulian, menyebut rica-rica ayam di situ memang terkenal pedas. “Saya saja yang menyukai rasa pedas mengaku bahwa saat ini rasanya sudah pedas sekali. Apalagi jika saya makan rica ayam saat belum mahal seperti sekarang?” ucapnya. Dia menambahkan, enaknya rica-rica ayam ini karena rasa pedasnya berasal dari cabai rawit. Sehingga, rasa pedasnya tidak hilang dan bertahan lama di dalam mulut. #
BERANGKAT
ARGO LAWU
Solo -Jogja-Jakarta
08.00
ARGO DWIPANGGA
Solo -Jogja-Jakarta
20.00
ARGO LAWU
Solo -Jogja-Jakarta
09.15
SANCAKA
Jogja-Surabaya
07.30
SANCAKA
Jogja-Surabaya
17.25
MALABAR
Malang-Bandung
16.00
MALABAR
Bandung-Malang
16.50
MALIOBORO EKSPRES
Jogja-Malang
20.45
BIMA
Malang-Jakarta
14.25
H U A J K A R JA
SENJA UTAMA SOLO
Solo-Jakarta
17.30
FAJAR UTAMA YK
Yogyakarta-Jakarta
17.45
BENGAWAN
Solo Purwosari-Jakarta
14.30
SRIWEDARI
Jogja-Solo
05.30
PRAMEKS
Solo-Kutoarjo
05.15
PRAMEKS
Kutoarjo-Solo
06.10
SRIWEDARI
Solo-Jogja
07.15
SRIWEDARI
Jogja-Solo
09.10
PRAMEKS
Solo-Jogja
09.25
PRAMEKS
Kutoarjo-Solo
08.45
SRIWEDARI
Solo-Jogja
10.40
PRAMEKS
Jogja-Solo
11.05
PRAMEKS
Solo-Jogja
12.10
SRIWEDARI
Jogja-Solo
12.15
PRAMEKS
Solo-Jogja
13.00
PRAMEKS
Jogja-Solo
13.50
SRIWEDARI
Solo-Jogja
16.00
PRAMEKS
Jogja-Solo
14.45
PRAMEKS
Solo-Jogja
16.10
SRIWEDARI
Jogja-Solo
18.00
PRAMEKS
Solo-Jogja
17.00
PRAMEKS
Kutoarjo-Solo
19.05
SRIWEDARI
Solo-Jogja
20.40
SIDOMUKTI
Solo-Jogja
10.00
SIDOMUKTI
Jogja-Solo
11.45
KALIJAGA
Solo PWS-Semarang
05.15
KALIJAGA
Semarang-Solo PWS
08.45
Dokter Pertimbangkan............................... sambungan dari Hal 1 Sejak masuk kemarin, belum ada perkembangan yang berarti. Pasien masih tidak bisa menggerakkan anggota tubuhnya, kata dia di ruang Sido Mukti RSUD Dr Moewardi, Kamis (26/1) sore. Dia mengungkapkan pihaknya masih menunggu pemeriksaan lanjutan untuk menegakkan diagnosa. Melihat kondisi fisik pasien, Sulami diduga menderita Ankilosing Spondylitis (AS) yakni penyakit pada jaringan ikat yang mengakibatkan kekakuan di semua sendi. Dikatakan dia, pihaknya masih menunggu proses pemeriksaan hingga beberapa hari ke depan. Jumat (27/1) hari ini, manusia kayu dijadwalkan menjalani Magnetic Resonance Imaging (MRI) untuk mendeteksi adanya kelainan organ dalam tubuh di RS setempat. Hal ini dilakukan untuk mengetahui secara detail kondisi pasien. Dirinya berharap semua pemeriksaan berjalan dengan lancar sehingga bisa dipastikan penyakit, penyebab,
dan juga penanganannya. “Senin kami harap sudah ada kepastian penyakitnya apa. Namun, sementara ini kami memusatkan pada penanganan kaki dan lutut. Ya minimal kakinya bisa ditekuk dan jongkok. Sehingga pasien tidak harus bergantung pada orang lain secara terus-menerus. Kalau untuk tulang belakangnya, nanti akan dicarikan jalan keluarnya tapi kami prioritaskan pada penanganan di bagian kaki (lutut, red),” katanya. Disampaikan Arif, pada bagian kaki pasien juga ditemukan luka yang sudah ada sejak tiga tahun lalu. Luka pada kaki pasien itu menyerang pada pembuluh darah sehingga peredaran darah terhambat dan terjadi peradangan di bagian kaki. Dari hasil analisa dan diskusi dengan bagian ortopedi, muncul wacana operasi pada lutut dan panggul. Hanya saja, hal itu membutuhkan persiapan yang cukup banyak. Terutama kondisi pasien harus stabil dan tidak ada infeksi. Selain itu,
tim dokter akan melakukan analisa mengenai kemungkinan operasi itu. Apakah risikonya lebih besar dibandingkan manfaatnya atau tidak. “Yang kami pikirkan adalah risiko infeksinya. Tidak boleh ada infeksi pada pasien. Jadi, kami sangat berhati-hati memutuskan penanganannya. Dan bisa jadi, opsi ini tidak bisa terealisasi dengan melihat kondisi pasien. Lagi pula kita masih harus melakukan rapat untuk melihat hasil pemeriksaan dan memutuskan metode pengobatannya,” tegasnya. Lantaran penanganannya dimungkinkan membutuhkan waktu yang tidak sebentar, kemungkinan Sulami akan menjalani perawatan rawat jalan. Pihaknya pun juga menyatakan siap dengan metode home care mengingat jarak RS dengan rumah Sulami sangat jauh. “Ya tentunya tidak bisa total di sini terus. Pasien bisa juga menjalani home care. Nanti pihak RS akan melakukan pemeriksaan dan perawatan ke rumah pasien,” tegasnya. #Murniati
12
www.joglosemar.co
JUMAT, 27 januari 2017
TKI ASAL SRAGEN TEWAS DI TAIWAN
Korban Sempat Mendadak Minta Maaf Kematian Heri Eko Saputro (43), TKI asal Kedawung Sragen dalam musibah kebakaran di mes perusahannya di Taiwan, sangat memukul keluarga. Sepekan sebelumnya keluarga mendapat firasat penanda kepergian Eko.
S Joglosemar | Rudi Hartono
OLAH TKP—Sejumlah anggota dari Polres Karanganyar kembali melakukan olah TKP di lokasi Diklatsar Mapala UII di Tlogodringo, Tawangmangu, Kamis (26/1).
Polisi Kembali Olah TKP Kasus Diklatsar Mapala UII di Tlogodringo
Meninggal di Lokasi Kejadian
KARANGANYAR—Salah satu korban Pendidikan dan Latihan Dasar (Diklatsar) Mahasiswa Pecinta Alam (Mapala) Universitas Islam Indonesia (UII), Muhammad Fadhli, diduga meninggal dunia di lokasi Diksar. Sebelumnya Fadhli disebutkan meninggal dunia dalam perjalanan ke Puskesmas Tawangmangu, Karanganyar. Hal tersebut diungkapkan Kepala Puskesmas Tawangmangu, Supardi saat ditemui sejumlah wartawan Kamis (26/1) siang. Supardi menceritakan, korban tiba di Puskesmas pada sore hari dengan diantar beberapa rekannya. “Saat datang ke Puskesmas kita pastikan kondisi korban itu sudah meninggal dunia. Kemungkinan dibawa ke sini suduh dalam kea-
Saat datang ke Puskesmas kita pastikan kondisi korban itu sudah meninggal dunia. Supardi
Kepala Puskesmas Tawangmangu
daan meninggal,” kata Supardi. Dikatakan Supardi, setelah memastikan kalau korban meninggal dunia. Pihak dari Puskesmas hanya melakukan pemeriksaan luar. “Karena sudah dipastikan meninggal dunia, maka kita minta agar jenazah korban untuk dibawa ke rumah sakit Karanganyar dan dilakukan autopsi,” ucap Supardi. Lebih lanjut dikatakan Supar-
di, dokter yang memeriksa korban menduga korban sudah meningal dunia beberapa jam sebelumnya. “Mungkin sudah meninggal dua atau tiga jam, karena saat diperiksa sudah ada beberapa bagian tubuh yang kaku,” imbuhnya. Sementara itu, sejumlah tim dari Polres Karanganyar, Kamis (26/1) kembali melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) di lokasi dimana para Mahasiswa UII menggelar kegiatan Diklatsar di Tlogodringo, Gondosuli, Tawangmangu, Karanganyar. Dalam olah TKP, polisi menemukan sejumlah barang yang nantinya bakal dijadikan sebagai barang bukti dalam proses perkara tersebut. “Olah TKP susulan ini untuk mencari petunjuk atau data tambahan untuk pelengkap dalam proses penyelidikan nanti,” terang salah satu
anggota Polres Karanganyar Aiptu Iswan. Terpisah, Kapolres Karanganyar AKBP Ade Safrie Simanjutak menyatakan, panitia Diklatsar Mapala UII belum dapat dimintai keterangan, lantaran mereka meminta surat keterangan resmi pemanggilan dari Polres Karanganyar. “Kita telah merencanakan memanggil panitia, Senin (30/1),” jelasnya. Seperti telah diberitakan, tiga mahasiswa Mapala UII Yogyakarta tewas usai mengikuti kegiatan Diklatsar The Gerat Camping ke37 di Tlogodringo, Karanganyar. Mereka yang tewas Muhammad Fadhil pada Jumat (20/1) siang. Selang sehari, disusul oleh Syaits Asyam meninggal di RS Bethesda dan Nurpadmi Listya Adi meninggal di RS Yogyakarta International Hospital Selasa (24/1). # Rudi Hartono | Satria Utama
uasana duka menyeruak dari rumah milik Saiman Sastro Wiryanto (67), di Dukuh Bahak, Kedawung, Kamis (26/1) siang. Saat Joglosemar bersama tim Polsek kedawung yang dipimpin langsung oleh Kapolsek AKP Suhardi menyambangi rumah itu pukul 13.00 WIB, beberapa warga dan kerabat masih terlihat sibuk menenangkan ibu korban, Eni (64) di ruangan tamu. “Saya tahunya Selasa (24/1) malam 23.00 WIB, tibatiba adiknya (Samsu) yang ada di Taiwan juga, telepon Pak mang medal sekedap. Setelah saya keluar dia ngabari Eko meninggal. Saya langsung nangis, istri saya histeris,” ujarnya. Saiman mengaku keluarga
sudah merasakan firasat buruk sepekan sebelum kejadian. “Seharian pikiran saya itu gelisah,” urai Saiman. Firasat buruk itu makin menguat saat keluarga dan istri korban, mendengar kalimat pamitan dan minta maaf dari Eko saat berbicara melalui video call pada Sabtu (21/1) petang. Saat itu, Eko tak biasanya mendadak menyatakan minta maaf atas semua salah dan dosa kepada keluarga serta pamit akan kerja lembur. “Waktu ditunjukkan foto setelah dievakuasi, saya sudah nggak tega,” tuturnya terbatabata. Saiman hanya berharap dua hal. Pertama, pihak KBRI dan perusahaan maupun agen bisa secepatnya memulangkan jasad putranya agar bisa dimakamkan di tanah kelahiran. Soal asuransi dan hak-haknya, nantinya dipasrahkan ke ahli waris yaitu anak-anak korban. Kapolsek Kedawung, AKP Suhardi menyampaikan akan berkoordinasi dan mengawal perkembangan informasi terutama soal rencana kepulangan jenazah. # Wardoyo
Joglosemar | Wardoyo
BERDUKA—Saiman (67), orangtua Heri Eko (43) terlihat menangis mengenang kepergian putranya, Kamis (26/1).
Polda: Pekan Depan Ada Tersangka SOLO—Aparat kepolisian berjanji segera menetapkan tersangka kasus dugaan penganiayaan yang mengakibatkan tewasnya tiga mahasiswa Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta di Karanganyar pekan lalu. Hal itu diungkapkan Wakapolda Jawa Tengah, Brigjen Pol Firli di Mapolresta Surakarta, Kamis (26/01). Ia
memastikan pada pekan depan akan ada penetapan tersangka terkait kasus dugaan penganiayaan dalam kegiatan Pendidikan Latihan Dasar (Diklatsar) Mapala UII The Great Camping ke-37 di Tlogodringo, Karanganyar. “Pekan depan tersangka yang diduga melakukan penganiayaan tiga mahasiswa UII hingga tewas akan ditetapkan. Kami telah mendengarkan hasil
penyelidikan kasus Mapala UII dari Kapolres Karanganyar,” ujar Wakapolda. Menurut Brigjen Pol Firli, polisi masih berkoordinasi dengan Rektor UII terkait penyelidikan tersebut. Ditambahkan Brigjen Frili, pihaknya juga terus berkoordinasi dengan pihak rumah sakit untuk mengetahui bukti visum terhadap tiga korban yang meninggal saat mengikuti kegiatan tersebut.
Ia juga menyampaikan, Polres Karanganyar telah memeriksa 21 saksi. Saksi-saksi itu meliputi para mahasiswa peserta Diklatsar Mapala maupun pihak keluarga. “Saat ini, tim penyidik telah melakukan pemeriksaan sejumlah saksi baik peserta maupun keluarga korban maupun,” terang Wakapolda. # Satra Utama
www.joglosemar.co
13
JUMAT, 27 JANUARI 2017
Real Madrid 2-2 Celta Vigo
KEMBALI MEMBUMI Zidane pun menolak disebut sedang dilanda rasa ra sa p sa an nik ik panik
VIGO—Real Madrid harus kembali membumi dalam beberapa pekan terakhir ini setelah euforia 2016 dengan capaian ju-
ara Liga Champions, Liga Super Eropa dan terakhir Piala Kontinental. Mereka harus mencoba mengantisipasi dampak cedera
Zinedine Zidane
pemainnya agar bisa memperjuangkan gelar Liga Champions 2017 dan La Liga musim ini usai tersingkir di Copa Del Rey.
Reuters | Miguel Vidal
Be B Berl Berlanjut erl rlan anjju an jut ke ke H Hal al 1 al 15 5 Kol Ko ol 5
REAKSI—Pemain Real Madrid, Francisco 'Isco' Alarcon, Toni Kroos, Nacho Fernandez dan Karim Benzema kecewa setelah kebobolan gol pertama lawan Celta Vigo, Kamis (27/1) dini hari. Reuters | Miguel Vidal
Dominasi Puel Atas The Reds LIVERPOOL—Southampton menyingkirkan Liverpool pada semifinal Piala Liga Inggris, Kamis (26/1) dini hari. Kemenangan ini mengukuhkan rekor positif untuk manajer Southampton, Claude Puel. Manajer asal Prancis itu kini membukukan rekor lima pertandingan tanpa kekalahan ketika menghadapi Liverpool. Bahkan, tiga pertemuan terakhir ditandai dengan clean sheet! Secara keseluruhan, Southampton menorehkan rekor tak pernah kebobolan hingga melaju ke final turnamen ini. Berlanjut ke Hal 15 Kol 1
Loyo Tanpa Sadio Mane
Reuters | Jason Cairnduff
LIVERPOOL—Fans Liverpool dan tentu Juergen Klopp boleh jadi berharap Senegal tak bertahan lama di Piala Afrika. Pasalnya The Reds yang loyo sangat membutuhkan Sadio Mane. Mane langsung jadi andalan Liverpool di lini serang setelah didatangkan dari Southampton musim panas lalu. Bersama Philippe Coutinho dan Roberto Firmino, Mane membentuk trisula menakutkan di lini depan. Mane sendiri tampil 21 kali dengan torehan 9 gol dan tujuh assist di seluruh kompetisi yang menjadikannya pemain tertajam di Liverpool musim ini. Berlanjut ke Hal 15 Kol 1
Claude Puel Reuters | Jason Cairnduff
KECEWA—Pemain Liverpool, James Milner, Trent Alexander-Arnold dan Jordan Henderson terlihat kecewa setelah kalah dalam laga melawan Southampton, Kamis (26/1) dini hari.
Lucia Villalon
Batal jadi Nyonya Chicarito
M
antan striker Ma n c h e s t e r United, Javier Hernandez membatalkan pernikahannya dengan jurnalis Spanyol, Lucia Villalon.Diyakini, penyebabnya adalah hubungan jarak jauh yang menjadi terlalu berat untuk dilanjutkan. Hernandez bertemu Villalon ketika striker asal Meksiko berusia 28 tahun itu bermain di Real Madrid tahun 2014.Sejak itu, keduanya saling posting foto percintaan di media sosial. Berlanjut ke Hal 15 Kol 1
Zimbio
Sport
14
www.joglosemar.co
JUMAT, 27 JANUARI 2017
Timnas Futsal Belajar dari Hasil Piala AFF
Piala Presiden Boleh Pakai Tiga Pemain Asing JAKARTA—PSSI mengumumkan peraturan terkait penggunaan pemain asing di ajang Piala Presiden 2017. Klub-klub peserta boleh mendaftarkan lebih dari tiga pemain asing. Namun untuk starting eleven tetap hanya dua pemain asing non-Asia dan satu pemain asing Asia. Sebelumnya diwacanakan, untuk turnamen pramusim ini memang ada pembatasan kuota pemain asing 2+1. Artinya, dua pemain non-Asia dan satu pemain Asia. Namun wacana itu mendapatkan penolakan dari klub yang meminta PSSI untuk mempertimbangkan kembali dan akhirnya diputuskan untuk pemain asing yang didaftarkan bisa lebih dari tiga. Pertemuan PSSI dengan klub-klub peserta itu dilakukan di Makostrad, Jakarta, Kamis (26/1). “Jadi klub boleh mendaftarkan lebih dari tiga pemain asing. Tapi yang boleh ada di susunan pemain 2+1 itu,” ujar Ketua Umum PSSI Edy Rahmayadi. Regulasi tersebut secara tidak langsung bisa memudahkan klub untuk melakukan seleksi pemain asing yang akan digunakan di kompetisi resmi. Namun selama turnamen, klub tak boleh melakukan pergantian. “Ya kalau sudah didaftarkan tidak boleh diubah (di tengah jalan). Kalau turnamen jalan, tiba-tiba ganti tidak boleh, kan sudah jalan turnamennya, sudah didaftarkan juga,” tegas Edy. Piala Presiden akan dimulai pada 4 Februari mendatang. PSS Sleman melawan Persipura Jayapura akan menjadi pertandingan pembukanya. “Untuk laga pembuka di Sleman. Sementara final di Stadion Pakansari karena tempatnya netral,” lanjut Edy. # Detik
Joglosemar | Maksum Nur Fauzan
PERANG BINTANG—Pertandingan Perang Bintang antara Persis All Star melawan Persis Legend di Stadion Sriwedari Solo, Kamis (26/1). Pertandingan tersebut dalam rangka memeriahkan ulang tahun Pasoepati.
Jelang HUT Ke-17 PasoepaƟ
Dua Gol Dimas Galih Benamkan Persis Legend SOLO—Gelaran laga eksebisi antara dua tim Persis di Stadion Sriwedari, Kamis (26/1), sukses menghibur ribuan suporter Pasoepati. Kesebelasan Persis Solo All Stars berhasil mengungguli tim Persis Legend 2-0, dalam pertandingan yang diadakan sebagai bagian dari rangkaian agenda menyambut HUT ke17 Pasoepati tersebut. Dalam pertandingan yang berlangsung 2 x 30 menit tersebut, tim Persis Solo All Stars tampak lebih mendominasi pertandingan. Diperkuat pemain-pemain muda yang sempat menjadi andalan Persis Solo seperti Andrid Wibawa, Dedi Cahyono, Fenando Pongajow, hingga Dimas Galih, sukses menaklukkan skuad Persis Legend yang dihuni pemain veteran di antaranya Wahyu Widjiastanto, Ferry Anto, Imam Rochmawan, Hariadi Kapello hingga I Komang Putra. Dua gol kemenangan Persis All Stars diciptakan lewat kaki Dimas Galih di paruh kedua. Sedangkan mantan kiper timnas Indonesia, I Komang Putra, menjadi man of the match berkat kepiawaiannya mengamankan gawang Persis Legend dari serangan Dedi Cahyono dan kawan-kawan
sepanjang babak pertama. Juga tampak di lini pemain Persis All Stars, kiper Wahyu Tr Nugroho yang mengaku terhormat bisa hadir dalam laga eksebisi dalam rangka HUT Pasoepati tersebut. “Walaupun sedang cedera saya tetap datang. Saya menghormati undangan Pasoepati,” ungkap penjaga gawang Bhayangkara FC yang juga sempat ber-jersey Persis ini. Turut hadir menyaksikan pertandingan, Deputi IV Bindang Prestasi Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kempora) Gatot S Dewo Broto yang memenuhi undangan Pasoepati. Pada kesempatan itu, Gatot juga ingin menyampaikan komitmen Menteri Pemuda dan Olaharaga (Menpora) Imam Nahrawi dalam memperhatikan pembibitan sepakbola dini, juga keberadaan suporter. “Ini pertama kalinya saya datang di tengah-tengah suporter, tidak hanya di Pasoepati saja, semua suporter akan kami datangi. Kami ingin merubah stigma menyaksikan sepakbola mengkhawatirkan dan takut terjadi kerusuhan, dengan suatu yang aman dan nyaman bagi siapapun,” terangnya. # Raditya Erwiyanto
Dok
DISIAPKAN— Ganda campuran Praveen Jordan dan Debby Susanto yang disiapkan untuk mempertahankan gelar juara di All England 2017.
Praveen/Debby Ditarget Juara All England JAKARTA—Pelatih ganda campuran Richard Mainaky tak memberikan target khusus kepada Tontowi Ahmad/ Liliyana Natsir di All England 2017. Kali ini, Praveen Jordan/Debby Susanto yang digadang-gadang untuk mempertahankan gelar juara. Sejak Tontowi dan Liliyana dipisah, tulang punggung ganda campuran pun bergeser. Praveen/Debby yang biasanya berperan di lini kedua, kini harus jadi garda terdepan. “Sekarang saya ubah, di All England ujung tombaknya kepada Praveen/Debby. Kalau Tontowi/Liliyana bukan tidak ditargetkan, tetapi saya
lebih memfokuskan mereka ke kejuaraan dunia,” kata Richard di Jakarta, Kamis (26/1). Richard menilai anak asuhnya tak mengalami kendala apapun selama periode persiapan. Termasuk Tontowi yang harus membagi fokusnya ketika berduet dengan Gloria Emanuelle Widjaja. Seperti diketahui, selain bersama Liliyana dalam turnamen internasional, Tontowi kini tengah berburu poin untuk ranking dunia bersama Gloria. Situasi itu menjadi pengalaman baru bagi Tontowi. “Tidak masalah karena yang lebih
penting bagi saya adalah Tontowi yang latihan. Pemasangan Owi dan Gloria ini kan sebenarnya bertujuan selain memperbanyak pengalaman buat Gloria, juga melatih Tontowi menjadi leader,” tutur Richard. “Sementara Butet (Liliyana) program khususnya ya refreshing. Karena orang itu kalau sudah latihan tidak bisa dihentikan. Jadi itu yang harus saya jaga,” tandasnya. Pun jika ingin diujicobakan dalam sebuah turnamen dalam rangka persiapan menuju All England, Richard akan lebih selektif memilih pertandingan untuk Tontowi/Liliyana. # Detik
Persis Solo Tunjuk Yudi Suryata
Langsung Dideadline 10 Hari SOLO—Tanda tanya siapa pelatih Persis Solo di musim 2017 akhirnya terjawab sudah. Pelatih asal Sragen, Yudi Suryata ditunjuk PT Persis Solo Saestu untuk menukangi skuad Laskar Sambernyawa di kompetisi Divisi Utama yang kini bertajuk Liga 2. Kepastian penunjukkan tersebut disampaikan langsung oleh Direktur Utama PT Persis Solo Saestu Eddy Junaedi, usai menyaksikan pertandingan Perang Bintang, dalam rangka menyambut HUT ke-17 Pasoepati, di Stadion Sriwedari, Kamis (26/1) sore. Eddy pun mengklaim jika penunjukkan pelatih Persis ini sudah mendapatkan persetujuan langsung dari Ketua Umum Persis Solo, FX Hadi Rudyatmo. “Hari ini (kemarin) kami sudah memilih beliau (Yudi Suryata). Ini sudah final. Pak Rudy (Ketua Umum Persis Solo) juga sudah menyetujui hal tersebut,” jelas Eddy. Dengan pernyataan tersebut, otomatis nama Widyantoro yang beberapa waktu lalu sempat dirilis PT Persis Solo Saestu tergantikan mantan pelatih Persijap Jepara ini. Walaupun telah resmi menunjuk pelatih, namun Eddy mengaku belum ada penandatanganan kontrak. Sedangkan untuk jajaran tim pelatih lainnya bakal dilakukan beberapa hari kedepan. “Dalam waktu satu atau dua hari ini sudah ada tanda tangan kontrak dengan pelatih,” imbuhnya. Menyadari waktu tersisa sebelum kompetisi dimulai kian sempit, jika kontrak sudah ditandatangani, Eddy menegaskan bahwa pelatih dituntut segera
Ini sudah final. Pak Rudy (Ketua Umum Persis Solo) juga sudah menyetujui hal tersebut. Eddy Junaedi Direktur Utama PT Persis Solo Saestu
melakukan perekrutan pemain. “Begitu kontrak dengan pelatih kami lakukan, kami langsung melakukan perekrutan pemain. Kami memberikan waktu 10 hari bagi pelatih untuk mendatangkan pemain, karena memang waktu persiapan kami tak banyak,” papar Eddy. Regulasi Meski begitu, samp a i saat ini pih a knya masih me-
nunggu kepastian regulasi pemain yang akan ditetapkan oleh PSSI untuk kompetisi mendatang, terutama terkait rencana pembatasan usia pemain. Jika pun nanti pembatasan usia pemain diberlakukan, Eddy meyakinkan tak akan sulit mencari pemain di waktu tersisa. “Kenapa harus khawatir, kan kemarin kami sudah meminta kepada Pak Yudi untuk melakukan persiapan juga, salah satunya dengan pemantauan dan pendekatan pemain,” terangnya. Sementara, Yudi Suryata mengaku sudah memulai pendekatan dengan sejumlah pemain. Namun langkah mengajak pemain masih menunggu hitam di atas putih dengan PT Persis Solo Saestu. “Pendekatan pemain sudah mulai saya lakukan, namun saya belum bisa bergerak leluasa, karena belum tanda tangan kontrak. Harapan saya secepatnya,” ujar pelatih berusia 62 tahun ini. # Raditya Erwiyanto
Joglosemar | Raditya Erwiyanto
SOLO—Tim nasional (Timnas) futsal Indonesia harus terhenti di babak grup ajang Piala AFF Futsal 2016. Hasil tersebut sudah tentu jauh dari target awal yang membidik gelar juara. Meski demikian, hasil di Bangkok, Thailand tersebut tetap menjadi pengalaman berharga bagi Timnas futsal Indonesia. Indonesia yang berada di grup B dalam fase grup Piala AFF Futsal 2016 menjalani tiga kali pertandingan. Di pertandingan pertama Indonesia kalah 5-6 dari tim Negeri Jiran Malaysia. Sementara di laga kedua kalah lebih telak, dengan skor 3-6 dari Myanmar. Namun, di pertandingan ketiga yang sudah tak menentukan, Rabu (25/1), skuad asuhan Andri Irawan itu justru tampil beringas dengan melumat tim futsal Laos, 19-1. Dikutip dari laman resmi PSSI, Kamis (26/1), atas hasil pertandingan terakhir itu, salah satu pemain Indonesia, Bambang Bayu Saptaji mengatakan bahwa seluruh pemain memang seolah melampiaskan dua kekalahan beruntun yang dialami sebelumnya. “Senang juga mampu menang besar di laga terakhir. Namun kecewa kita gagal lolos. Semoga kami lebih baik lagi di event-event selanjutnya,” kata Bambang Bayu usai laga. “Selama AFF ini kami mendapat pelajaran bahwa kemampuan kita harus lebih diasah lagi. Kami juga harus lebih bekerja keras lagi karena sekarang persaingan dan tim-tim dari negara Asia Tenggara sudah mempunyai kualitas yang merata,” lanjutnya. # Agni Vidya P
PT SPN Siapkan Lebih dari Rp 5 M
P
ersis Solo di musim kompetisi 2017 ini bisa sedikit bernapas lega terkait masalah pendanaan. Walau sempat terjadi ketegangan dengan manajemen PT Persis Solo Saestu, penyandang dana PT Syahdana Properti Nusantara (SPN) mengaku telah siap menggelontorkan dana Rp 5-10 miliar untuk skuad Laskar Sambernyawa. Hubungan kedua belah pihak yang beberapa pekan terakhir sempat memanas ini dipastikan sudah kembali mesra. PT SPN dipastikan tetap akan menjadi penyandang dana Per-
sis Solo untuk kompetisi Liga 2 mendatang. Sementara, PT Persis Solo Saestu telah memastikan sosok pelatih yang akan menangani tim Persis Solo. Meski baru penunjukkan pelatih, namun PT SPN berjanji akan tetap mengucurkan dana yang dibutuhkan Persis demi bisa berlaga merealisasikan target lolos ke kasta tertinggi sepakbola Tanah Air musim 2018 mendatang. Tanpa menyebut jumlah pasti yang dibutuhkan Persis selama satu musim kedepan, Direktur Utama PT Persis Solo Saestu Eddy Junaedi menegaskan,
pihak PT SPN siap menyediakan dana mulai Rp 5-10 miliar. “Persis jalan lagi. Pokoknya kita ingin tim Persis punya tempat di Liga 2. Dana yang kami persiapkan musim ini sekitar Rp 5 sampai 10 miliar,” jelas Eddy. Melihat besaran dana yang disiapkan, modal Persis Solo musim ini termasuk cukup besar. Hal tersebut ditegaskan sebagai bentuk komitmen PT SPN kepada sepakbola Kota Solo. Penggemar sepakbola di Kota Solo pun tampaknya bisa kembali berharap akan prestasi tim kesayangannya di musim ini. # Raditya Erwiyanto
Sport
www.joglosemar.co
JUMAT, 27 JANUARI 2017
15
Juventus 2-1 AC Milan
RAJA KANDANG TURIN—Juventus menegaskan diri bahwa mereka memang garang di kandang. The Old Lady sudah lama tak menelan kekalahan saat menjalani laga di Juventus Stadium. Hasil bagus terbaru yang didapat Juve saat melakoni pertandingan kandang, diraih saat menjamu AC Milan di babak perempatfinal Coppa Italia. Di pertandingan, Kamis (26/1) dini hari
Massimiliano Allegri memuji para pemain Juventus
WIB, Juve menang 2-1 atas Rossoneri. Gol Bianconeri dalam laga itu dicetak oleh Paulo Dybala dan Miralem Pjanic. Balasan Milan dicatatkan oleh Carlos Bacca. Opta mencatat bahwa kemenangan atas Milan itu membuat Juve sudah tak pernah kalah dalam 40 pertandingan kandang. Kekalahan terakhir Juve di kandang pada 23 Agustus 2015, saat melawan Udinese dengan skor 0-1. Sementara itu, Dybala juga mencatatkan torehan oke dengan membukukan enam gol dalam tujuh per-
tandingan kandang Juve di semua ajang. Massimiliano Allegri memuji para pemain Juventus setelah timnya menyingkirkan AC Milan di perempatfinal Coppa Italia. Allegri juga menegaskan tekad Juve untuk kembali jadi juara di kompetisi ini. “Pertama-tama mari beri apresiasi kepada para pemain karena mereka jarang memberi kesempatan kepada lawan. AC Milan terus berjuang tak peduli berapapun skornya. Kami bertekad untuk jadi juara. Kami memenangi kompetisi ini dalam dua musim terakhir dan sekarang kami berada di semifinal lagi,” ujar Allegri di situs resmi klub. Pada laga ini, Milan harus menyudahi laga dengan sepuluh pe-
main. Gelandang mereka, Manuel Locatelli, diusir wasit pada menit ke-54 karena menerima dua kartu kuning. “Setelah Dybala ditarik keluar kami tak lagi punya keunggulan jumlah pemain. Milan menciptakan beberapa situasi yang bisa saja membahayakan kami dan mereka makin percaya diri setelah mencetak gol. Namun, mereka tak benar-benar mendapatkan peluang selain lewat (Gerard) Deulofeu pada menit-menit akhir,” kata Allegri. Lawan yang akan dihadapi Juventus di semifinal adalah Napoli. Napoli lebih dulu lolos setelah menyisihkan Fiorentina.
#Detik
MILAN—M’Baye Niang selangkah lagi akan meninggalkan AC Milan. Rossoneri mengonfirmasi bahwa mereka sudah sepakat dengan Watford untuk transfer Niang. Niang memang sudah dikabarkan menuju pintu keluar San Siro. Hari Selasa (24/1) lalu, pelatih Milan Vincenzo Montella sudah menyatakan bahwa Niang sedang berdiskusi dengan klub tentang kemungkinan untuk pindah.
Paulo Dybala Reuters | Giorgio Perottino
Kini Milan mengonfirmasi bahwa mereka sudah mencapai kesepakatan dengan Watford untuk transfer Niang. Milan sudah memberi izin kepada penyerang berusia 22 tahun itu untuk menjalani tes medis. “Kami sudah tanda tangan dengan Watford, jadi ini sudah sangat dekat. (Gino) Pozzo (pemilik Watford) baru saja bilang kepada saya bahwa mereka pada dasarnya punya kesepakatan dengan pemain, itu tergantung detail,” ujar CEO Milan Adriano Galliani kepada Rai Sport seperti dikutip dari Football Italia. Untuk menggantikan Niang, Milan kabarnya mendekati pemain Genoa, Lucas Ocampos. Galliani menyebut bahwa Milan dan
Genoa sedang mengupayakan transfer Ocampos. “Ocampos jelas sebuah opsi, kami sepakat dengan (Presiden Enrico) Preziosi untuk menunggu dua atau tiga hari. Dia belum bilang iya, tapi tidak juga tidak. Seperti biasa, bursa adalah soal menggabungkan berbagai pergerakan sehingga semuanya pas, karena Genoa butuh pengganti untuk Ocampos,” kata Galliani. Niang akan pindah ke Watford dengan status pinjaman dengan opsi pembelian. Watford wajib mempermanenkan Niang dengan nilai sebesar 18 juta euro jika si pemain mencapai angka penampilan tertentu. #Detik
Mbaye Niang
Reuters | Stefano Rellandini
Niang Segera Gabung Watford
EIBAR—Atletico Madrid menjalani laga merepotkan di kandang Eibar. Diego Simeone mengakui keberanian Eibar membuat pertandingan jadi berlangsung intens. Atletico bermain imbang 2-2 kala bertandang ke Estadio Municipal de Ipurúa, Kamis (26/1) dinihari WIB, di leg kedua perempatfinal Copa del Rey. Hasil itu sudah lebih dari cukup untuk meloloskan Los Colchoneros ke semifinal berbekal
kemenangan 3-0 di leg pertama. Meski demikian, laga di kandang Eibar sendiri diakui berjalan menyulitkan. Tertinggal jauh membuat Eibar tampil lepas dan berani. Secara keseluruhan, tuan rumah mencatatkan penguasaan bola hingga 60%, melepaskan 12 percobaan dengan lima yang mengarah ke gawang. Sementara Atletico punya delapan upaya, separuhnya tepat target seperti dicatat ESPN.
Di bawah tekanan Eibar, Atletico mampu mencuri gol lewat sundulan Jose Gimenez menyambut korner. Gol ini pada prosesnya membuat Eibar justru semakin agresif. Mereka kemudian sukses membalikkan keadaan lewat Sergi Enrich dan Pedro Leon di menit ke-73 dan 80. Upaya Atletico di akhirakhir laga lantas berbuah gol Juanfran yang membuat skor berakhir seimbang. Simeone terkesan dengan tekad Eibar.
“Tidaklah mudah untuk bertarung seperti yang kami lakukan di laga sebelumnya, setelah hasil kami di leg pertama. Laganya berjalan intens dan menarik. Yang saya petik dari babak kualifikasi adalah pertemuan dan tekad untuk tampil berani demi memenangi laga, “ ujar pelatih Atletico Madrid dilansir dari situs resmi klub. #Detik
Dominasi Puel...........................................................................................................sambungan dari Hal 13 Sebelum pertandingan, Puel sudah mencanangkan tekad untuk menggapai babak puncak. Kemenangan 1-0 pada leg pertama di kandang sendiri menjadi modal berharga untuk mewujudkannya. Saat itu, Southampton berhasil menang berkat gol Nathan Redmond. Di Anfield, misi Puel terasa berat. Soton mesti tampil tanpa diperkuat bek andalan Virgil van Dijk yang mengalami cedera. Sementara, tuan rumah Liverpool sedang berjuang mengakhiri rentetan hasil buruk yang sedang dialami. The Saints akhirnya keluar sebagai pemenang dengan skor identik. Kali ini Shane Long men-
catatkan nama di papan skor. “Sekarang kami berhasil lolos ke Wembley, tidak hanya untuk sekadar berpartisipasi tetapi memenangkan gelar juara,” ujar Puel usai pertandingan dilansir Goal. Manajer Liverpool Juergen Klopp memberi selamat atas kelolosan Southampton ke final Piala Liga Inggris. Menurutnya Soton bermain lebih baik ketimbang timnya dan pantas ada di partai puncak. “Mereka menang di dua leg ini, mereka pantas mendapatkannya. Kami punya banyak peluang emas dan sayangnya tidak beruntung. Penyelamatan beruntung, memang bagus tapi sayangnya beruntung. Wasit ti-
dak melihat handball Long dan itu tidak membantu sama sekali di pertandingan ini,” jelas Klopp. Sejak menangani tim dari era kepelatihan Ronald Koeman, Puel menerapkan permainan yang sabar dan penuh kewaspadaan. Ciri khas pendekatan taktik Puel adalah formasi lini tengah berlian. Tujuannya untuk mengontrol distribusi bola dari lini belakang. Saat menyerang, para pemain diminta banyak menciptakan posisi segi tiga di antara mereka. Kegagalan Liverpool menjebol gawang Southampton pada dua leg semi-final merupakan yang pertama dialami mereka di fase yang sama sejak Piala Fairs
1970/71. Ditambah pertemuan keduanya di Liga Primer Inggris, November lalu, Liverpool tiga kali beruntun gagal menciptakan gol. Ini juga menjadi pengalaman pertama bagi Jurgen Klopp gagal di semifinal dalam kariernya sebagai pelatih. Dalam enam kesempatan sebelumnya, Klopp selalu mampu melaju ke final. Kini, Southampton menatap sejarah. Final di Wembley, April mendatang, akan menjadi pengalaman kedua mereka dalam sejarah setelah 1978/79. Ketika itu, Soton juga berhasil mencapai final tanpa kebobolan sekali pun. #Detik | Cisilia Perwita S
Loyo Tanpa................................................................................................................sambungan dari Hal 13 Laju apik Liverpool sampai akhir tahun tak lepas dari peran pemain 24 tahun tersebut. Statistik mencatat bahwa Liverpool hanya kalah sekali ketika Mane bermain sejak awal yakni 3-4 dari Bournemouth. Kekalahan itu sebenarnya terjadi setelah Mane ditarik keluar dalam posisi Liverpool memimpin 3-1. Sisanya Liverpool meraih 15 kemenangan dan lima hasil imbang. Itu memperlihatkan betapa pentingnya Mane untuk permainan Liverpool musim ini. Sayangnya aksi impresif Mane terhenti sejenak karena dia harus tampil bersama Senegal di Piala Afrika. Kekhawatiran pun muncul apakah ketiadaan Mane bisa ditutup oleh pemain lainnya. Meski demikian, Mane selalu yakin bahwa Liverpool bakal baik-baik saja tanpanya. Tapi harapan tidak sesuai
dengan kenyataan karena BBC melansir statistik buruk Liverpool selepas Mane pergi ke Gabon. Dari enam pertandingan tanpa Mane, Liverpool hanya menang sekali dan itu pun dengan skor 1-0 atas Plymouth Argyle di laga replay babak ketiga Piala FA. Sisanya Liverpool imbang dua kali dan kalah tiga kali termasuk dua kekalahan dari Southampton di semifinal Piala Liga Inggris serta dari Swansea City di Anfield akhir pekan lalu. Secara keseluruhan, Liverpool hanya tiga kali menang dan kalah empat kali tanpa kehadiran Mane sedari awal musim, termasuk kalah 0-2 dari Burnley di pekan kedua Premier League. Dengan Senegal sudah sampai perempatfinal dan akan menghadapi Kamerun 28 Januari nanti, Klopp boleh jadi berharap
agar Mane dkk. angkat koper lebih cepat. Karena Liverpool sudah ditunggu pekan-pekan berat termasuk menghadapi Chelsea 31 Januari mendatang. “Mereka menang di dua leg ini, mereka pantas mendapatkannya. Kami sudah tampil sangat baik, kami tidak bisa membuat peluang lebih banyak lagi ketimbang yang kami lakukan di babak kedua, kami sangat dominan. Ini memang sulit karena Anda harus mengambil risiko, tapi itu justru jadi kekuatan mereka,” ujar Klopp seperti dikutip BBC. Dengan adanya hasil minos menunjukkan inkonsistensi penampilan sepanjang tahun 2017. Dalam tujuh laga yang dilakoni, tim besutan Juergen Klopp itu baru menuai satu kemenangan. Satu-satunya kemenangan itu di-
dapatkan atas tim kasta keempat, Plymouth Argyle pada Piala FA. ‘Si Merah’ bahkan selalu kalah dalam dua laga terakhir. Lawan Swansea dan terakhir Southampton. Sebagai tim yang disebut-sebut sebagai kandidat kuat juara Premier League di awal musim, laju Liverpool melambat kini. Bahkan, Liverpool sudah berjarak 10 poin dari Chelsea yang memuncaki papan klasemen. Menurut mantan bek Liverpool, Carragher, para pemain kelelahan. “Kalau Liverpool terus seperti ini, semua bisa lepas. Baik Piala FA ataupun posisi empat besar di liga. Cara mereka bermain dan berlatih sudah sangat intens. Mereka tidak menurunkan latihan dan tetap berlatih dua hari yang biasa dilakukan pada pramusim,” kata Carragher seperti dikutipo Sports Mole. #Detik | Reuters
Batal jadi...................................................................................................................sambungan dari Hal 13 Namun, dalam postingan akhir-akhir ini memperlihatkan mereka berpisah setelah menghentikan rencana pernikahan. Hernandez dan Villalon bertunangan pada musim panas lalu. Kini, karier Hernandez di Bayer Leverkusen menjadi makin berat ditangani. Apalagi pesepakbola yang juga dikenal dengan nama Chiccarito ini sedang puasa gol bersama Laverkusen.
Di musim keduanya di Leverkusen, Chicharito mengalami penurunan produktivitas secara drastis. Setelah di musim sebelumnya berhasil menceploskan 26 gol di semua kompetisi, kini baru tujuh gol yang bisa dihasilkannya Hernandez sempat memposting pesan samar dengan kata-kata. Seperti “Mustahil,” kata kebanggaan; “Berisiko,” kata
pengalaman; “Tanpa pendapat,’ ujar alasan; “Beri usaha,” bisik hati. Hernandez bahkan menulis, “Mari kita berusaha.” Namun, Villalon tak membalasnya. Keduanya berkenalan di Kota Madrid, Spanyol, pada 2014. Chicharito kala itu adalah pemain pinjaman Real Madrid dari Manchester United, sementara Lucia saat itu merupakan jurnalis Real Madrid TV.
Sejak pertengahan 2015, keduanya harus rela berhubungan jarak jauh. Chicharito harus tinggal di Jerman setelah meninggalkan United demi bergabung dengan Bayer Leverkusen. Di sisi lain, Lucia bertahan di Madrid dan terkadang harus terbang ke berbagai tempat di dunia untuk melaksanakan tugas barunya sebagai wartawati Formula 1. #Tribunnews
Diego Simeone
Reuters | Eloy Alonso
Hasil Imbang Bawa Atletico Lolos Semifinal
Kembali Membumi...........sambungan dari Hal 13 Madrid datang ke Balaidos Stadium, Kamis (26/1) dinihari WIB, dalam posisi terjepit. Los Blancos kalah 1-2 dalam pertandingan leg pertama yang digelar di Santiago Bernabeu pekan lalu. Misi Madrid untuk membalikkan keadaan makin berat setelah mereka kebobolan di akhir babak pertama. Celta memimpin berkat gol bunuh diri Danilo di menit ke-44. Di babak kedua, Madrid sempat menghidupkan asa dengan menyamakan kedudukan lewat tendangan bebas Cristiano Ronaldo. Tapi Celta kembali unggul berkat gol Daniel Wass di menit ke-85. Madrid sempat kembali membalas melalui gol Lucas Vazquez di menit ke-90. Tapi gol tersebut tetap tak mampu menghindarkan Madrid dari kegagalan. Madrid harus tersingkir dengan agregat 3-4. Zinedine Zidane memuji permainan Real Madrid meski tersingkir dari Copa del Rey. Zidane menilai Madrid sudah berusaha maksimal untuk lolos ke semifinal. Meski tersingkir, Zidane tetap memberi kredit kepada para pemain Madrid. Cristiano Ronaldo dkk. disebutnya sudah melakukan segalanya untuk membawa Madrid lolos. Sepanjang laga leg II, Madrid yang dominan tercatat melepaskan 15 tembakan, tujuh di antaranya mengarah ke gawang. Dua upaya Madrid lewat sundulan Ronaldo juga sempat digagalkan oleh mistar gawang. “Kami melakukan segalanya. Saya harus memberi selamat kepada para pemain untuk cara mereka bermain. Ini tidak membuahkan hasil, tapi kami mencoba. Kami tampil fantastis di 30 menit di babak pertama dan sayang sekali mereka mencetak gol lebih dulu,” ujar Zidane dilansir Football Espana. Tim asuhan Zidane kini berada di performa yang mengkhawatirkan, mereka hanya mampu
meraih satu kemenangan dalam lima laga terakhirnya di semua kompetisi. Setelah 40 laga tak terkalahan, kini Real Madrid hanya menang sekali dalam lima laga terakhir di Copa Del Rey dan La Liga. Namun Los Blancos kini masih berada di puncak klasemen La Liga Spanyol dan akan berlaga di 16 besar Liga Champions, Zidane pun menolak disebut sedang dilanda rasa panik.”Kami punya beberapa kesempatan yang gagal kami maksimalkan, kami akan segera melakukan perubahan. Jika kami terus berjuang, kami akan mencapai hal besar.” Madrid pun dipastikan gagal memenuhi ambisinya raih treble winners musim ini. Meski begitu sang pelatih, Zinedine Zidane, enggan meratapi hasil tersebut karena masih punya La Liga Spanyol dan Liga Champions. “Kami masih punya dua kompetisi yang diikuti, yakni La Liga dan Liga Champions. Kami sekarang harus fokus di dua ajang tersebut dan bertarung untuk jadi juaranya. Kekalahan ini sekarang sudah harus berlalu dan kami wajib memindah fokus ke La Liga akhir pekan nanti. Tentu saja tak ada yang suka dengan kekalahan, tapi kami harus maju, “ jelasnya dilansir Marca. Sejumlah pemain pilar Real Madrid absen saat mereka tersingkir dari Copa del Rey. Gareth Bale, Pepe, James Rodriguez, Luka Modric, Marcelo, dan Dani Carvajal harus menepi karena cedera. Winger Madrid Lucas Vazquez menilai hal itu tak boleh menjadi dalih. “Kami datang ke pertandingan ini dengan sudah menunjukkan sepanjang musim bahwa siapapun yang bermain merespons dengan baik. Jadi mungkin terlalu oportunis untuk mengatakan bahwa cedera pemain ikut berperan hari ini ,” ujar Vazquez seperti dikutip dari Marca. #Detik | Reuters
Sehat & Bugar
16
www.joglosemar.co
JUMAT, 27 JANUARI 2017
Menolong Pasien Epilepsi
liliput-lounge.de
S
Mitos Tidak Boleh Makan Ikan Pasca Melahirkan
Hati-hati, Waxing Bisa Bikin Infeksi
W
axing merupakan salah satu bentuk perawatan kesehatan kulit untuk mencukur rambut yang ada di tubuh. Meski tidak berbahaya, dokter mengingatkan agar waxing tidak dilakukan dengan asal-asalan. dr I Gusti Nyoman Darmaputra, SpKK dari D&I Skin Centre Denpasar menyebut waxing yang tidak dilakukan dengan baik dapat menyebabkan terjadinya luka pada kulit. Luka pada kulit ini bisa menyebabkan infeksi lanjutan yang disebut sebagai folikulitis. “Folikulitis adalah infeksi dan peradangan yang terjadi pada folikel rambut. Bentuknya memang mirip jerawat tapi ini bukan jerawat,” tutur dr Darma, barubaru ini. Dijelaskan dr Darma, proses waxing yang tidak benar, asal-asalan dan dilakukan oleh bukan ahlinya dapat menyebabkan luka pada folikel rambut. Luka pada folikel rambut ditambah pori-pori yang terbuka karena habis diwaxing dapat meningkatkan risiko terjadinya infeksi yang menyebabkan peradangan. Hal senada diungkapkan dr Eddy Karta, SpKK dari EDMO Clinic. Menurutnya waxing merupakan proses penghilangan rambut tubuh yang bersifat temporer dan tidak berbahaya. Metode ini dilakukan dengan menggunakan wax panas yang membuat bulu terikat, kemudian rambut dicabut sampai ke akarnya. Setelah itu rambut akan kembali tumbuh dengan adanya stem cell akar rambut di lapisan dermis kulit. Risiko yang dimiliki waxing memang tak parah, hanya rasa panas karena lilin yang digunakan. Meski begitu, folikulitis yang terjadi tidak boleh dianggap remeh. “Risiko lain adalah infeksi akibat kulit yang terluka. Infeksi yang paling sering disebut folikulitis yaitu infeksi folikel rambut atau bisa juga menjadi infeksi yang lebih besar dengan melibatkan jaringan lunak di sekitarnya,” terang dr Eddy. # Detik
webdomwebsites.co.uk
A 312 B 518 O 481 AB 34
Info : PMI Kota Surakarta (0271) 646505
tawar pun mengandung protein yang cukup tinggi, misalnya saja lele dengan cara membudidayanya yang tak terlalu rumit. Selain pada ibu melahirkan, Menkes Nila mengatakan mitos semacam ini juga kadang berlaku pada ibu hamil. “Mitosnya makan ikan nggak baik untuk ibu hamil. Padahal ibu hamil harus memberi gizi yang baik untuk bayinya,” ujarnya. Dalam kesempatan sama, Dirjen Kesehatan Masyarakat Kemenkes RI, dr Anung Sugihantono MKes mengatakan sebetulnya tidak masalah jika
ibu hamil atau melahirkan mengonsumsi ikan. Nah, untuk mematahkan mitos seperti itu awalnya bisa dilihat dulu pemikiran semacam itu dari siapa dan dicari tokoh yang cukup berpengaruh terhadap pandangan dan pendapat dari masyarakat. “Seperti kemarin di satu puskesmas di Pekalongan, anak yang kurus maupun pendek jumlahnya 138. Sebetulnya apa yang terjadi dengan ini, itu yang harus kita intervensi. Presiden jelas sekali message-nya tolong masyarakat dijaga betul, tambahi (konsumsi) sayur,
telur, protein. Ibunya dipanggil protein itu apa saja, itu selalu ditanyakan,” tutur dr Anung. Soal tumbuh kembang anak, Menkes Nila mengungkapkan otak anak sudah berkembang sejak di dalam kandungan, termasuk volume, sel, dan jaringan di otak yang disebut sinapsis. Nah, untuk membuka sinapsis dan mengaitkan satu jaringan ke jaringan lain, selain butuh asupan gizi yang cukup juga dibutuhkan stimulai. Stimulasi, kata Menkes Nila bisa diberi lewat musik dengan nada tertentu atau belaian karena anak tentunya memerlukan kasih sayang. Nah, perkembangan otak anak sampai dia berusia 2 tahun (1.000 hari pertama kehidupan) masih bisa ‘diperbaiki’ jika sebelumnya ada kekeliruan dalam pemberian stimulasi atau asu-
pan gizi. “Saya tidak tahan mendengar kekerasan yang terjadi pada anak. Gimana anak ini bisa dapat stimulasi baik kalau dia mendapat kekerasan. Ini (kekerasan) bisa membuat anak berperilaku tidak baik. Kalau keluarga kita keluarga baik, maka akan beri stimulasi baik untuk anak yang membuat dia berkepribadian baik dan punya kesempatan untuk berprestasi,” kata Menkes Nila. Sementara itu, dr Meta Hanindita SpA menegaskan tak ada pantangan konsumsi makanan khusus bagi ibu melahirkan. Hal terpenting, ibu mendapat asupan dengan gizi mencukupi. “Kecuali jika memang anak alergi terhadap makanan tertentu, maka selama menyusui sebaiknya ibu stop konsumsi makanan tersebut,” kata dr Meta. # Detik
Minyak Goreng “Basi“ Mengancam Kesehatan
M
akanan yang diolah dengan cara digoreng menjadi bagian yang tak terpisahkan dari kuliner Indonesia. Olahan ini menghasilkan cita rasa gurih dan disukai anak-anak hingga orang dewasa. Sebenarnya sih aman-aman saja mengonsumsi makanan yang semacam ini. Yang menjadi masalah, seringkali minyak gorengnya ini digunakan berulang. Entah dua atau tiga kali, bahkan bisa lebih. Alasannya klasik, supaya ekonomis. Padahal, kebiasaan ini bisa berdampak buruk bagi kesehatan. Beberapa penyakit yang sering dijumpai akibat lemak trans adalah penyakit jantung dan pembuluh darah. Tidak menutup kemungkinan juga penyakit kanker juga mengancam akibat penggunaan minyak berulang. Seperti apa ciri-ciri minyak goreng yang sudah tidak boleh digunakan lagi? Sekretaris Komite Nasional Gizi dan Penanggulangan Penyakit Tidak
Menular, dr. Tirta Prawita Sari, M.Sc. Sp.GK., di Rumah Sakit Pusat Pertamina (RSPP), Jakarta Selatan mengatakan, minyak goreng yang sudah berubah warna lebih baik segera dibuang, meski baru sekali pakai. Minyak goreng yang berubah warna adalah salah satu tanda minyak mulai mengalami kerusakan atau oksidasi. “Minyak goreng itu meski baru sekali pakai kalau sudah berubah warna, sudah tidak bening lagi seperti awal kita tuangin enggak usah pakai lagi,” jelasnya. Selain berubah warna menjadi tak lagi bening, tanda-tanda lainnya adalah ada serpihan hangus di dalam minyak lantaran terlalu sering dipanaskan. “Ada seperti sepihan yang hangus, karena sering dipanaskan, jadi menghitam. Minyak itu berubah jadi trans dan trans itu yang berbahaya bagi kesehatan,” lanjutnya. Demikian di dikutip dari tabloidnova. # Tribunnews
Mengapa Bayi Harus Mengonsumsi Beragam Makanan?
S
i kecil cuma makan yang itu-itu saja? Sebaiknya hal ini jangan dibiasakan. Sebab kebiasaan makan yang beragam akan banyak manfaatnya. Dr Marudut, MPS dari Bidang Penelitian dan Pengembangan Persatuan Ahli Gizi Indonesia (PERSAGI), mengatakan seseorang sebaiknya tidak mengonsumsi makanan secara monoton. Sehingga, konsumsi makanan yang beragam penting dilakukan. “Makanan harus beragam dan itu penting. Karena de-
ngan mengonsumsi makanan beragam tubuh dapat menutupi kekurangan gizi dari makanan yang lain,” ucap Marudut, Kamis (26/1). Lebih lanjut, Marudut mengungkapkan jika seseorang hanya mengonsumsi satu jenis makanan, maka tubuh akan kekurangan gizi lainnya. Sebab, pada prinsipnya satu jenis makanan saja tidak dapat mencukupi kebutuhan gizi seseorang. “Hanya ada satu makanan yang bisa mencukupi kebutuh-
an gizi manusia, yaitu Air Susu Ibu (ASI). Tapi kan itu hanya untuk bayi,” ucap pria yang juga menjadi staf pengajar di Politeknik Kesehatan Kemenkes II ini. Marudut memberi contoh ketika seseorang terlalu banyak mengonsumsi makanan dengan tinggi lemak, ia juga harus mengonsumsi makanan berserat. Dengan cara mengimbangi seperti itu, lemak yang berada di aliran darah dapat terikat oleh serat yang juga dikonsumsi. # Detik
Asal Dikelola, Gadget Baik untuk Anak-anak
M Stok Darah UUD PMI Kota Surakarta 26/1/2017 Pukul 14.30
Ibu melahirkan nggak boleh makan ikan selama 40 hari setelah melahirkan. Padahal, ikan mengandung protein tinggi, bergizi dan penting untuk produksi ASI
ain gadget saat ini lebih sering disebut memberikan dampak negatif bagi anak. Nyatanya asalkan tepat, gadget juga bisa memberikan dampak yang positif bagi tumbuh kembang anak. Seperti disampaikan oleh psikolog dari Tiga Generasi, Annelia Sari Sari, MPsi, teknologi pada dasarnya seperti dua mata pisau. Jika diperlakukan tidak tepat bisa menjadi buruk, pun demikian berlaku sebaliknya. “Kita sendiri sebagai orang
tua harus sangat mengenali kelebihan dan kelemahannya, positif dan negatifnya. Semua bergantung bagaimana orang tua mengarahkannya,” ujar Annelia di Veranda Hotel, Jakarta Selatan, Kamis (26/1). Menurut Annelia, jika orang tua memberikan contoh dan arahan yang tepat tentang penggunaannya, gadget juga bisa jadi teman yang berdampak positif. Salah satu manfaat positif tersebut adalah anak jadi lebih terbiasa memilih-
milih informasi yang didapat. “Begitu juga main game, anak kan jadi dilatih mengam-
bil keputusan tepat dan mencari sesuatu yang memang dia butuhkan,” imbuh Annelia.
Selain itu, dengan memanfaatkan gadget anak juga bisa mencontoh berbagai aktivitas positif di dalamnya. Misalnya ia bermain game tentang olahraga, anak juga akan berkeinginan melakukan olahraga tersebut secara nyata. “Tentu saja manfaat positif ini membutuhkan peran orang tua. Orang tua sebaiknya memilihkan aplikasi atau game yang memang edukatif, yang dapat membantu anak belajar menerapkan kebiasaan baik,” tutur Annelia. # Detik
healthylivingmadesimple.com
mediaindonesia.com
S
etelah melahirkan, tidak jarang ibu dianjurkan untuk tidak makan ini dan itu. Salah satunya tidak boleh makan ikan selama 40 hari pasca si kecil lahir. Padahal, ikan menjadi salah satu asupan bergizi bagi ibu yang baru melahirkan. Anjuran-anjuran keliru seperti ini masih berkembang di kalangan masyarakat di beberapa daerah. “Di Batang itu masih ada mitos bahwa ibu melahirkan nggak boleh makan ikan selama 40 hari setelah melahirkan. Itu mitos saja. Ikan mengandung protein tinggi, bergizi dan penting untuk produksi ASI,” kata Menteri Kesehatan Nila F Moeloek di sela-sela Peringatan Hari Gizi Nasional, kemarin. Menkes Nila mengatakan tidak harus ikan laut, ikan air
digitaltrends.com
alah satu penyakit saraf yang umum diketahui adalah epilepsi atau masyarakat biasanya menyebutnya ayan. Penyakit ini terjadi akibat adanya kerusakan otak, bisa karena cedera kepala, persalinan atau stroke. Orang bisa dikatakan menderita epilepsi atau disebut dengan ODE jika mengalami kejang sebanyak dua kali atau lebih dengan interval lebih dari 24 jam. Kurangnya pengetahuan masyarakat atas tata cara pertolongan pertama pada penderita epilepsi kerap membuat mereka justru menderita karena sakit yang lainnya. Seperti memegang tangan saat mereka sedang kejang, atau memasukkan sendok atau apapun itu ke dalam mulut. Hal-hal seperti ini lah yang masih sering dilakukan saat menghadapi ODE. dr Esther Kristiningrum menjelaskan setidaknya ada enam langkah pertolongan pertama yang harus diberikan pada penderita ODE saat sedang terjadi kejang. Pertama, lindungi kepala korban. Dengan cara memberi bantalan, jaket atau lipatan baju di bawah kepala untuk mengurangi cedera. Setelah itu, longgarkan baju dan miringkan posisi tubuh pasien. Kemudian ukur dan catat lama durasi kejang. dr Esther mewanti-wanti untuk jangan masukkan apapun ke dalam mulut pasien dan jauhkan benda berbahaya di sekitar. Setelahnya bisa segera mencari identitas pasien dan tidak kalah penting jangan mengekang pasien. “Jika kejang terjadi lebih lama dari lima menit, sebaiknya segera menghubungi ambulans atau bawa ke Unit Gawat Darurat,” jelasnya di Jakarta Selatan seperti dikutip Viva. # Sofarudin
JUMAT, 27 JANUARI 2017 | INFO BIZ JUAL BELI LOWONGAN JASA KEHILANGAN RENTAL
I K L A N
KEHILANGAN
LOWONGAN
STNK SPM HONDA, 2012, Hitam, AD5289IU,An.Rendi Arianto,Al.Joyotakan Rt.04/02,Serengan
DBTHKN SGR WANITA,Usia Max 45 Bs Masak&Bpglmn Min Wrg Mkn Utk Jg Kantin DiSolo,Tidur Dalam.Hub:0818250384
(JS7903)- 3 _________________________
(JS7905)- 3 _________________________
STNK SPM HONDA,2014,AD3969XH, An.Rizka Nugrahini,Al.Pucangsawit Rt.01/03,Pucangsawit
(JS7900)- 3 _________________________
STNK SPM YAMAHA, 2011, Putih, AD6276XH,An.Nur Komaini Hudoyo,Al. Sendang Mulyo Rt.10/18
(JS7901)- 3 _________________________
STNK SPM HONDA, 2012, Violet Silver,AD455FU,An.Mariten, Al.Krembyongan Rt.02/05,Kadipiro (JS7902)- 3 _________________________
STNK SPM HONDA, 2004, Hitam Biru,AD5913JS,An.Agus Ariyanto,Al. Suronalan Rt.08/08,Pajang
(JS7904)- 3
KOST
B A R I S
&
K O L O M
PROMO SUZUKI..Dp 5Jt Diskon s/d 30 JtAn.PU,R3,Wagon.Widhi: 082221137272
TTS JOGLOSEMAR
(JS7907)- 3
TOYOTA
(JS7729)- 3 _________________________
PT.DELTA MERLIN MEMBUTUHKAN:OP Produksi,Mekanik,Utility.Syarat:WNT/ PR Maks37Th,Min SMP,Sehat Jasmani& Rohani,Tdk Buta Warna,Brsdia Shift. Krm Lam:PT.Delta Merlin Dunia Textile V. Ds.Pondok,Grogol-Skh.Up Personalia
(JS7803)- 3 _________________________
KUPON TTS
(JS7858)- 3
H
A
R
I
A
N
MOBIL DIJUAL SOLO
JUMAT (27/1)
SUZUKI SUZUKI HANYA DIJANUARI PICKUP,DP 7Jt An.Proses Cepat.Langsung Kirim...Hub:Yasir 082137663916
Tulis jawaban TTS pada kartu pos dan kirimkan ke Kantor Harian Joglosemar. Sertakan kupon TTS, nama, nomor KTP/SIM dan nomor telepon. Jawaban yang benar setiap harinya akan diundi dan di umumkan setiap bulan pada minggu terakhir bulan berikutnya. Empat (4) orang yang beruntung akan mendapatkan hadiah masing-masing Rp 50.000.
**GEBYAR PROMO SUZUKI PickUp DP 5Jt,Plus Hadiah 50Jt.Hubungi: 082138270132
(JS7906)- 3 _________________________
PELUANG USAHA Pertanyaan TTS 27 Januari 2017 Mendatar 1. Lubuk hati yg paling dalam 3. Ambil dng paksa 5. Suku bangsa 7. Lalai dl kewajiban 8. Kata atau ungkapan khusus 9. Lambat; perlahan 10. Kitab suci agama Hindu yg tertua 11. Lapisan udara yg melingkupi bumi 13. Bikin 15. Pantas; layak 18. Kontan
(JS7786)- 3
Perusahaan Daerah Taman Satwa Taru Jurug Surakarta
D I SS P E C I CO AL UN T
PERAWATAN TUBUH PLUTO SPA&SHIATSU,Trad Massage, Sauna, Whirlpool, Body Reflexology. Ruko Soba Square JC26/085100998568 (JS7743)- 3
RUMAH DIJUAL Berlaku Hari SENIN - SABTU
DIJUAL RUMAH Di Perum Gedangan Sektor 10,LT:72M2 FullBang,3KT,2KM, DPR,Carport.Hub: 081.328.375.101
Mendatar 1. Lumpia 4. Rahayu 7. Gede 8. Raga 9. Simpati 11. Lagi 12. Zona 13. Slendro
RUMAH DIJUAL SOLO JUAL RMH Di Perumahan Pnck Solo Mj9 Solo Luas 65m2 Full Bang. Hub:081.226.218.000/081.931.642.000
(JS7816)- 3 _________________________
HATI-HATI &
WASPADALAH !!!
Supported by :
ZOO
Waktu; ketika Melepaskan diri dr tuduhan Cermat; saksama Baru saja terjadi; masih baru
Menurun 1. Mengutip 2. Hemat 3. Nyata; sungguh 4. Tempat mengungsi (berlindung) 6. Gairah; keinginan 7. Keadaan
14. Kini 16. Niat 19. Spasi 21. Rodi 22. Arus 23. Selera 24. Brutal
DENGAN PENIPUAN BERMODUS MENGAJAK TRANSAKSI & PEMBAYARAN DIMUKA ATAU PEMBAYARAN MELALUI TRANSFER/ATM
KADIN KOTA SURAKARTA
20. 21. 22. 23.
12. Tidak modern 13. Bungsu 14. Tanpa pola; sembarang 16. Bersih dan bagus 17. Hampir beku 18. Terlambat 19. Tahun baru China
Jawaban TTS 18 Januari 2017
(JS7824)- 3
I n d o n e s ia
No. Telp
(JS7817)- 6 _________________________
TRADING FOREX ONLINE Menerima Akun Bank BCA. Mandiri & BNI Buka Akun Sekarang Klik fbspro.com
PEMERINTAH KOTA SURAKARTA
Alamat
DIBUTUHKAN KARYAWAN UNTUK PRODUKSIROTIWilayahMojosongoSyarat Pekerja Keras.Minat Hub:085103015064
(JS7876)- 3 _________________________
GRIYASINGOPURAN,KostKartasura,KM Dlm,LCD,Air Panas,Parkir OK,1,150Jt/Bln: Puji/085743825094
Nama
DATA PENGIRIM
PROPERTI OTOMOTIF
BPKB SUZUKI KARIMUN,AD9218GA, An.Dita Nugahaeni,Al.Jl.Saharjo SH No.06 Rt.03/05 Kampung Baru Ps Kliwon
TOKCER
17
Menurun 1. Legal 2. Presisi 3. Alam 4. Riba 5. Horizon 6. Usaha 10. Pintar 14. Kompas
15. Netral 17. Ingsut 18. Tonsil 19. Sadar 20. Ikrar
Acara TV Jumat, 27 Januari 2017 RCTI 10:15 11:00 11:30 12:00 13:30 14:00 16:00 16:30 18:15 19:30 20:30 22:30
Intens Silet Seputar Indonesia Siang ANTZ Spookiz Wonderful World Of Disney Big Hero 6 Seputar Indonesia Tukang ojek Pengkolan Anak Jalanan Tukang Bubur Naik Haji The Series Dunia Terbalik The Fast And The Furios : Tokyo Drift
SCTV 09:00 10:00 12:00 12:30 14:30 16:00 16:30 18:00 19:40
Hot Shot FTV Pagi Liputan 6 FTV Siang FTV Sore Liputan 6 Ganteng-Ganteng Serigala Pangeran 2 Debat Kandidat Pilkada DKI Jakarta 22:15 Surga Yang Ke 2 23:30 FTV Utama INDOSIAR 10:00 11:00 12:00 14:00 14:30 15:30
Hot Kiss Sore Patroli Sinema Indosiar Kiss Sore Fokus Sore Sinema Indosiar
17:00 Pantura Show 19:00 D’Academy 4 00:30 Just For Laughs Gags
20:00 Opera Van Java 21:30 Demi Nyai 23:00 Redaksi Malam
TRANSTV
Global TV 10:00 Marimar 12:00 Eksis 13:00 Buletin Indosiar Siang 14:00 Arjuna 14:30 Obral Obrol 15:00 Obsesi 16:00 Big Movies Family 18:00 Big Movies Family 19:00 Big Movies Platinum 22:00 Big Movies platinum
08:30 09:00 10:00 11:00 11:30 12:00 12:30 13:00 14:00 15:00 16:00 17:00 19:00 21:00 23:00
Kelana Rasa Dr. Oz My Trip My Adventure Insert Update Berita Islami Masa Kini Ummat CNN Indonesia News Report Insert Siang Cartoon Network Katakan Putus Rumpi Sinema Spesial Keluarga Bioskop Trans TV Bioskop Trans Tv CNN Night News
TRANS 7 09:00 Rahasia Tuhan 10:00 Doloe Sekarang 10:30 CCTV 11:15 Selebrita Siang 12:00 Redaksi Siang 12:30 Laptop Si Unyil 13:00 Bocah Petualang 13:30 Dunia Binatang 14:00 Tau Gak Sih 14:45 Etalase 15:15 Jejak Anak Negeri 15:45 Merajut Asa 16:15 Redaksi Sore 17:00 Rumah Uya 18:00 Hitam Putih 19:00 On The Spot
MNCTV 09:00 Raden Kian Santang 11:00 Seleb On News 11:30 Lintas Siang 12:00 New Kompilasi upin Ipin 13:30 Ronaldowati Babak 2 15:30 Rumah Mama Amy 16:30 Lintas Petang 17:00 Bernard Bear Reborn 18:00 Adit & Sopo Jarwo 18:30 Upin & Ipin Bermula 19:00 Ayu Anak Depok City 20:00 Pangako Sa’yo (Janjiku) 22:00 On The Wings Of Love ANTV 10:15 Tuyul Dan Mba yul Reborn 11:30 Marsha & The Bear 12:30 Anandhi 13:30 Thapki 14:30 Archana Mencari Cinta 15:30 Gopi 17:30 Lonceng Cinta
19:30 Mohabbatein 21:30 Take Me Out Indonesia Metro TV 10:05 Metro Plus Pagi 11:05 Metro Siang 13:05 Newsline 15:30 Sport Time 16:05 Metro Bisnis Sore 16:30 Buletin Pilkada 17:05 Metro Hari Ini 18:05 Prime Time News 19:30 Prime Talk 20:05 Kick Andy 21:30 Top News 22:00 Eagle Dokumentary Series 23:05 Metro Sport 23:30 Metro Malam TV ONE 10:00 Coffee Break 11:00 Album 11:30 Kabar Siang 13:30 Kabar Arena 14:00 Ruang Kita 15:00 Kabar Pasar Sore 15:30 Ala Indonesia 16:00 Indonesia Mengingat 16:30 Bedah Kasus 17:00 Kabar Petang 19:00 Bedah kasus 19:30 Suara Rakyat 20:30 Apa Kabar Indonesia Malam 21:30 Kabar Hari ini 22:30 Kabar Arena 23:00 Menyikap Tabir 3 Jadwal Dapat Berubah Sewaktu-waktu
HTM THE PARK Senin-Kamis: Rp 30.000 Jumat, malam hari libur: Rp 35.000 Sabtu, Minggu, libur: Rp 40.000 PREMIERE Senin-Kamis: Rp 50.000 Jumat: Rp 60.000 Sabtu, Minggu, libur: Rp 75.000
12.00/14.10/16.20/18.30/20.40
12.00/14.10/16.20/18.30/20.40
12.00/14.10/16.20/18.30/20.40
12.30/14.40/16.50/19.00/21.10
12:30/14:40/16:50/19:00/21:10
12:00/14:10/16:20/18:30/20:40 (3D)
12.15/16.30/20.45
14.25/18.40
12.30/14.30/16.30/18.30/20.30
12.00/16.10/20.20
14.10/18.20
12:30/14:40/16:50/19:00/21:10
13.00/15.00/17.00/19.00/21.00
12.30/14.40/16.50/19.00/21.10
18.45/21.00
12.30/14.40/16.50/19.00/21.10
12.45/15.20/17.55/20.30
12.15/14.25/16.35/18.45/20.55
12.45/14.55/17.05/19.15/21.25
12:15/14:20/16:25/18:30/20:35
12:00/14:15/16:30/18:45/21:00
12.15/14.30/16.45/19.00/21.15
12.00/14.15/16.30
12.00/16.30/21.00
14.15/18.45
Panggung
18
www.joglosemar.co
JUMAT, 27 JANUARI 2017
Siapa Mengapa
kapanlagi
Alice Norin
Lahirkan Baby Al
R
umah tangga dari Alice Norin dan Alvin Yodhapatria makin lengkap dengan hadirnya putri pertama mereka, Alita Naora Lawi. Bayi yang dipanggil dengan sebutan Baby Al oleh sang ibu ini dilahirkan lewat proses caesar pada Selasa pagi (24/1) di Rumah Sakit Siloam, Semanggi, Jakarta Selatan. “Alita itu mulia. Kemudian Naora itu putri cantik. Kalau Lawi itu nama suami. Ada keunikan lain, inisial namanya kan jadi ANL yang mempunyai makna yakni Alice and Alvin, “ jelas Alice Norin di Rumah Sakit Siloam, Semanggi, Kamis (26/1). Bicara soal wajah, artis kelahiran Stavanger, Norwegia ini mengatakan bahwa Baby Al mirip banget dengan papanya. Sayangnya, masih belum banyak foto yang diunggah Alice sampai sekarang.Selama proses persalinan, sosok Alvin tak hentihentinya memberikan support untuk dirinya. Baby Alita Noara Lawi lahir sehat dengan berat 3,2 kilogram dan panjang 49. Setelah kelahiran sang anak Alice mengatakan bahwa ia merasa terlahir kembali. “Sekarang lahir kembali jadi seorang ibu. Keibuan iya, awalnya kan cesar bedrest, tapi tetap nyusuin dan urusin, nikmat senang, memang pengin asi ekslusif,” tutur Alice dilansir Kapanlagi. # Cisilia Perwita S
Sheryl Sheinafia — Refal Hady Kapanlagi
Galih & Ratna Era Millennial
F
ilma Galih & Ratna didaur ulang. Film ini bakal bermula dari masa remaja yang tidak akan terulang kedua kalinya, Galih (Refal Hady) yang merupakan seorang siswa SMA introvert merasa memiliki kewajiban untuk membahagiakan ibunya (Ayu Dyah Pasha). Hidupnya sebagai anak yatin dan ibunya yang berjuang memenuhi kebutuhan hidup menjadi sumber semangatnya setiap hari. Beasiswa yang diterimanya menjadi tonggak dirinya untuk membahagiakan sang ibu. Ia terpaksa merelakan impiannya untuk meng-
tertarik dengan walkman yang sering didengarkan Galih. Ratna tertarik dengan Mixtape pemberian ayah Galih. Sejak saat itu, Galih dan Ratna semakin sering bertemu. Film garapan sutradara Lucky Kuswandi ini menggandeng sejumlah bintang besar seperti Marissa Anita, Joko Anwar, Refal Hady, Sheryl Sheinafia, Ayu Dyah Pasha, dan penampilan spesial dari Rano Karno dan Yessy Gusman yang dahulu berperan sebagai Galih dan Ratna. Dengan nuansa romansa yang lebih modern film ini siap tayang pada 9 Maret mendatang. Sheryl berperan sebagai
karakter utama, Ratna. Diberi kepercayaan besar sebagai pemeran utama, membuat dirinya ingin menampilkan yang terbaik.”Aku udah nonton dua kali. Semua esensi yang penting dalam jatuh cinta, ada di film pertamanya. Yang bikin kita jadi malu-malu. Aku sampai tahu adegan detailnya,” ujar Sheryl Tidak hanya berperan sebagai pemeran utama, gadis 20 tahun ini juga diberi kesempatan untuk mengisi sebagai soundtrack film keduanya tersebut. “Kebetulan aku nyanyi yang di soundtrack. Pas aku liat emang udah ada lagunya (di film pertama). Tapi pas aku
kapanlagi
ersonel The Virgin, Dara Rizki Ruhiana (25) dan Cameria Happy Pramita (31), menunjukkan kualitas aktingnya di depan kamera untuk kali ketiga. Kali ini, mereka membintangi film The Promise yang ber-genre horor. Hal itu dilakukan The Virgin semata-mata ingin memenuhi keinginan penggemar. “Sebenarnya malah Virginity (sebutan penggemar The Virgin) malah nagih kita akting, mereka nagih-nagih terus. Nah, kebetulan ada cerita yang pas, ya udah kita ambil,” ungkap Dara saat ditemui di kawasan Sudirman, Jakarta Pusat, Rabu (23/1). Apalagi, bermain dalam sebuah film bergenre horor, menjanjikan sebuah pengalaman berbeda dari film-film sebelumnya. Dara menilai, dirinya harus total dalam berakting, agar penonton yang melihat juga bisa merasakan ketakutan
yang dialami. “Beda ya, kalau cinta kan kaya genit-genit gimana gitu. Nah, kalau ini galak ya galak, teriak ya teriak. Jangan jaimjaim segala,” tuturnya. Bahkan saking totalnya, Dara yang berperan sebagai Winda, seorang wanita yang menderita lumpuh, mengaku terkadang karakter yang diperankan masih terbawa ke realitas kehidupan. Namun, ia menikmati apa yang dilakukannya. “Ada karakter yang dikit-dikit doang kebawa ke rumah. Pas udah sampai rumah, ‘eh ini udah enggak akting ya,” kata Dara. Sebelum bermain dalam film The Promise, The Virgin juga pernah menunjukkan kualitas aktingnya. Dara dan Mita pernah membintangi Penganten Sunat (2010) dan Kok Putusin Gue (2015). # Tribunnews
Kabar Ditalak
P
kapanlagi
kapanlagi
enyanyi Tata Janeta curhat menyebutkan sudah ditalak via telepon oleh Mehdi Zati. Padahal tak ada kabar sebelumnya Tata telah menikah dengan kekasihnya yang asal Iran itu. Sang manajer, Rama, membantah yang dilakukan Tata di akun media sosialnya hanya sekadar sensasi. “Pokoknya apa yang diomongin dia itu benar, jujur. Gue nggak pernah setting-an. Artis gue punya bakat. Tata sih tahu sendiri nggak pernah bohong kan ya. Tunggu saja nanti,” ujar Rama, saat dihubungi, Kamis (26/1). Rama lebih menyerahkan ke Tata untuk memberi jawaban terkait masalah yang ada di media sosialnya. Dirinya pun tetap tak bisa mengungkapkan soal pernikahan Tata dengan Mehdi. “Tunggu dia saja nanti yang bicara, cuma dia belum siap saja. Intinya dia lagi galau,” kata Rama. Tata dan Mehdi memang sudah lama terlihat menjalin hubungan. Keduanya pun memproklamirkan telah berpacaran meski banyak diperbincangkan publik. Namun, kabar heboh mendadak datang saat pelantun Dokter Cinta itu menulis dalam kolom komentar akun Instagram-nya telah ditalak. Balasan itu muncul setelah Tata memposting suasana hatinya lewat video pria menipu wanitanya. # Detik
dengerin, itu susah banget. Perbandingannya dari yang sekarang, era millennial, semuanya pasti lebih modern,” katanya. Sheryl pun akan membawakan kembali lagu bertajuk Galih dan Ratna, yang dahulu pernah dibawakan Guruh Soekarno Putra pada film pertama Gita Cinta dari SMA. “Waktu itu aku ketemu om Guruh nonton film yang sama. Dia nggak tahu siapa aku, tapi aku cerita aku yang nyanyi soundtrack ini. Unsur musiknya aku minta diaransemen lagi, gitarnya lebih kuat dan pakai sound millennial,” pungkasnya. # Detik
Bukan Bagian Cari Sensasi Main Film Horor Atas Permintaan Fans A
P
Tata Janeeta
hidupkan suatu toko kaset dan bersaing dengan dunia digital lainnya. “Tak mau sama persis dengan Gita Cinta dari SMA ikonnya sudah Rano dan Yessy. Buat semacam tribute-nya. Selalu suka cerita orang yang hidupnya dalam transisi. Dari muda ke dewasa, dan anak SMA yang punya masalah masing-masing,” ujar sang sutradara, Lucky Kuswandi, saat ditemui di kawasan Ampera, Jakarta Selatan, Rabu (25/1). Suatu hari datanglah seorang siswa baru di sekolahnya bernama Ratna. Keduanya bertemu di lapangan belakang sekolah. Dan seketika Ratna
Wulan Guritno Dara Rizki Ruhiana - Cameria Happy Pramita
ktris Wulan Guritno, melakoni adegan berciuman dengan Ferry Salim dalam film terbarunya yang berjudul Perfect Dream. Menanggapi adegan mesra tersebut, Wulan Guritno santai dan tak ambil pusing. Baginya, adegan itu wajar lantaran dalam film Perfect Dream, ia dan Ferry Salim berperan sebagai sepasang suami istri. “Kan saya berperan sebagai suami istri dengan tiga anak, masa enggak ciuman sama suaminya?” kata Wulan Guritno ditemui dalam acara rilis poster resmi dan trailer film Perfect Dream, di restoran Applebee, Plaza Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (24/1/2017). Ibu dua anak ini menegaskan, dirinya tak akan menerima tawaran adegan jika hanya untuk membuat sensasi.Bagi Wulan, tak masalah jika adegan ciuman tersebut untuk memperkuat cerita.”Aku sih enggak akan terima sesuatu hanya untuk skandal atau promosi, kalau adegan itu dilakukan untuk kematangan ceria, kenapa enggak ?” katanya. Dalam film Perfect Dream, Wulan Guritno berperan sebagai Lisa, istri Dibyo yang diperankan Ferry Salim.Lisa merupakan sosok istri yang selalu mendampingi Dibyo, dalam mencapai sejumlah ambisinya meraih tahta dan harta. Adegan ciuman bibir keduanya pun terdapat di pertengahan film, untuk merepresentasikan keharmonisan rumah tangga Lisa dan Dibyo.Hingga menit terakhir, film garapan sutradara Hesty Saputra ini akan mengagambatkan sisi kehidupan Dibyo untuk mengejar mimpinya yang paling sempurna. Demi mimpi tersebut, Dibyo bahkan harus menjadi seorang mafia. Selain Wulan Guritno dan Ferry Salim, film keluaran RUMAH produksi rumah produksi East Java Film & Empat Sisi Productions ini juga dibintangi Baim Wong, Olga Lidya dan Hengky Solaiman. Usai poster dan trailernya resmi dirilis, film Perfect Dream rencananya akan tayang pertengahan 2017 mendatang. # Tribunnews
www.joglosemar.co
JUMAT, 27 JANUARI 2017
Ekonomi Bisnis
19
Bekraf Dorong Aturan Investasi Negara untuk Startup JAKARTA—Kepala Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf ) Triawan Munaf mengatakan pihaknya mendorong agar peraturan terkait penyertaan modal negara ke wirausahawan perintis (startup) dapat selesai pada 2017 ini. “Makanya saya bilang tahun ini tahun regulasi kita, ‘game changing regulation’ (aturan yang mengubah permainan), tahun ini saya harapkan begitu (selesai aturan tersebut),” katanya di Jakarta, Kamis (26/1). Dengan adanya aturan penyertaan modal untuk startup tersebut, diharapkan dapat mendorong munculnya wirausahawan-wirausahawan baru guna mendukung perekonomian nasional. Aturan tersebut, diakui Triawan penting untuk kepastian hukum guna mengembangkan startup. Apalagi, startup juga tidak semuanya dapat sukses menjadi perusahaan besar. Tanpa aturan tersebut, maka kegagalan startup dapat berimplikasi hukum yang justru membahayakan bagi pengembangan wirausahawan ke depan. Menurut dia, saat ini, pihaknya tengah mengkaji aturan tersebut. Aturan tersebut, nantinya dalam bentuk Peraturan Menteri Keuangan. Pihaknya, imbuh Triawan, terus mengembangkan startup melalui berbagai kompetisi yang dibuat. Namun demikian, pihaknya tidak bisa memberikan modal (investasi) terhadap produk atau layanan yang dibuat para startup tersebut untuk berkembang. Bekraf juga memiliki program “Bekup” (BEKRAF untuk Pre-Startup). Program tersebut menyiapkan pre-startup pada subsektor aplikasi, games, animasi, desain, dan fashion. Diharapkan dengan hadirnya program BEKUP ini dapat meningkatkan tingkat keberhasilan startup pada periode awal pembentukannya dan diharapkan menjadi sebuah solusi efektif untuk mengurangi tingkat kegagalan startup. Sementara itu, Sekretaris Direktur Jenderal Aplikasi dan Informatika Kementerian Kominfo Mariam Fatimah Barata mengatakan, saat ini jumlah wirausahawan di Indonesia sebanyak 1,65 persen dari populasi. Idealnya sebuah negara memiliki entrepreneur sebanyak dua persen dari total populasi. Untuk itu, Kementerian Komunikasi dan Informatika juga terus berupaya dengan program mencetak 1.000 technopreneur (startup di bidang teknologi informatika dan komunikasi) hingga tahun 2020. # Antara
Kemenhub Bakal Atur Taksi Bandara dengan Chip JAKARTA—Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi berencana memasang chip pada taksi bandara. Nantinya tanpa chip tersebut taksi tidak bisa masuk ke area bandara. Budi mengatakan, tujuan pemberian chip ini bukan untuk membedakan antara taksi online dan taksi konvensional. Namun untuk mengatur agar tidak sembarangan taksi bisa masuk dan mengambil penumpang di bandara.”Jadi begini tanpa bermaksud sistem online atau tidak. Jadi ada sistem sendiri yang mungkin nanti pakai chip,” ujar dia di Hotel Borobudur, Jakarta, Kamis (26/1) seperti dikutip dari Liputan.com,Kamis (26/1). Dia menjelaskan, Kementerian Perhubungan akan menentukan kriteria tentu bagi taksi yang akan mendapatkan chip. Salah satunya, pengemudi taksi tersebut telah bekerja di perusahaan taksi yang bersangkutan lebih dari 2 tahun. “Jadi setiap taksi, dengan kualifikasi tertentu bisa lewat bandara. Yang pasti harus 2 tahun umurnya, dia dapat chip. Kalau dia tidak chip tidak bakal masuk, pokoknya yang bisa masuk pake chip,” kata dia. Budi menuturkan, pemberian chip ini sebagai upaya mengatur dan memberikan citra yang lebih baik pada bandara internasional. Namun belum bisa dipastikan kapan dan di bandara mana saja ketentuan ini akan diterapkan. “Karena bandara ini internasional, kita minta khusus, dengan umur yang lebih pendek,” ujar dia. # Kiki DS
Joglosemar | Maksum Nur Fauzan
KAMPOENG TIONGKOK—Pengunjung menikmati suasana Kampoeng Tiongkok di Solo Paragon Lifestyle Mall, Kamis (26/1). Kampoeng Tiongkok 2017 tersebut memeriahkan tahun baru Imlek.
Kampoeng Tiongkok Solo Paragon Mall, Sedot 30.000 Pengunjung SOLO—Solo Paragon Lifestyle Mall kembali menggelar helatan kampoeng Tiongkok yang digelar dari 24 Januari-2 Februari 2017. Ada perbedaan dari event tersebut, pada tahun ini yakni ornamen-ornamen bazar yang terletak di atrium Solo Paragon dibentuk seakan-akan perkampungan China. Dengan tajuk Year Of Rooster Kampoeng Tiongkok, diprediksi mam-
pu menyedot 30.000 pengunjung lebih. Hal tersebut disampaikan Veronica Lahji, Chief Marcomm Solo Paragon Mall. Menurut Veronica Kampoeng Tiongkok tahun ini menghadirkan 48 stan kuliner yang berisi lebih dari 250 macam makanan dan minuman. “Range harganya pun sangat ekonomis mulai dari Rp
10.000 hingga Rp 40.000 saja, pengunjung dapat menikmati kuliner ala perkampungan Tiongkok dan sekaligus mengunjungi mal, bersama keluarga maupun rekan,” ujarnya kepada wartawan, Kamis (26/1). Lebih lanjut, Veronica menjelaskan stan kuliner tersebut antara lain nasi gandul, kebab, es serut, aneka mi, snack, aneka minuman dan masih banyak
Potensi Ekspor Tinggi
UKM Dibayangi Kualitas Produk SOLO—Usaha Kecil Menengah (UKM) merupakan sektor ekonomi yang sangat potensial dalam mendukung pertumbuhan ekspor. Namun, sejumlah kendala masih membayangi keberadaannya. Kepala Badan Pengkajian dan Pengembangan Perdagangan (BPPP) Kementerian Perdagangan Tjahya Widayanti mengatakan hal tersebut dalam acara Diseminasi hasil pengkajian perdagangan di Hotel Royal Surakarta Heritage pada Kamis (26/1). Pertemuan kali ini BPPP bekerja sama dengan Dinas Perdagangan Kota Surakarta, dan mengusung tema Peran Perdagangan Jasa Dalam Meningkatkan Ekspor. Dalam acara tersebut BPPP menyajikan 2 hasil kajian tahun 2016 yaitu kajian pengembangan trading house dalam rangka peningkatan ekspor nonmigas dan analisis perdagangan jasa Indonesia dalam rangka Indonesia -Australia Comprehensive Economic Partnership Agreement (IA-CEPA). “UKM merupakan sektor yang mampu bertahan dalam menghadapi krisis ekonomi dan memiliki potensi yang cukup besar dalam mendukung pertumbuhan ekspor. Namun potensi ini belum dapat dimanfaatkan secara maksimal.”terangnya. Ia menyebut kinerja ekspor sektor UKM masih sangat
UKM merupakan sektor yang mampu bertahan dalam menghadapi krisis ekonomi dan memiliki potensi yang cukup besar dalam mendukung pertumbuhan ekspor’ Tjahya Widayanti Kepala Badan Pengkajian dan Pengembangan Perdagangan (BPPP) Kemendag
rendah hal ini antara lain disebabkan oleh rendahnya kualitas produk, terbatasnya informasi pasar dan promosi, kurang menariknya kemasan, serta kemampuan teknis melakukan ekspor yang masih terbatas. “Keberadaan trading house diharapkan dapat menjadi alternatif solusi bagi UKM,” jelas Tjahya. Selain itu, imbuh Tjahya sektor jasa Indonesia berkontribusi rata-rata 40 persen dalam produk domestik bruto (PDB) nasional sehingga perdagangan jasa perlu mendapat perhatian pemerintah khususnya dalam upaya peningkatan ekspor nonmigas. Sektor jasa merupakan salah satu sektor yang menjadi
perhatian pemerintah dalam negosiasi kerja sama bilateral dengan negara-negara mitra. Tjahya melanjutkan bahwa secara khusus BPPP Kementerian Perdagangan telah melakukan kajian terkait perdagangan jasa pada tahun 2016. Sementara itu, menyikapi tentang keberlangsungan UKM, Pemerintah Kota (Pemkot) Surakarta mengaku terus berupaya memberikan dukungan, salah satunya pada peningkatan pemasaran, termasuk skala ekspor. Saat ini produk industri tekstil paling banyak berkontribusi dalam ekspor Solo. Hal tersebut disampaikan Endang Kurnia Maharani Kepala Seksi Perdagangan Luar Negeri Dinas Perdagangan Surakarta. Pihaknya mengatakan saat ini ekspor dari Solo yang paling banyak berkontribusi yakni tekstil, batik, plastik, serta furniture. “Untuk furniture memang menurun karena kemungkinan kondisi ekonomi global yang menurun, juga karena kebutuhan yang menurun,” ujarnya. Saat ini untuk negara tujuan masih Eropa, Amerika serta ASEAN. Saat ini kebanyakan UKM yang melakukan ekspor dari Solo masih belum secara mandiri menggunakan brandnya, namun mereka masih menumpang pada produk lain yang nilai brandingnya sudah besar. # Garudea Prabawati
0877 3500 1497 Kirimkan Komentar Anda Terkait Berita di Halaman ini atau Informasi/Foto Penting di Sekitar Anda melalui Kanal WhatsApp – Telegram – SMS JOGLOSEMAR ini
Antara | Widodo S. Jusuf
KARTU KREDIT BBM—Brand Ambassador Bank Mandiri Raline Shah (kanan) dan Brand Ambassador Pertamina Rifat Sungkar (kiri) memegang contoh Mandiri kartu kredit Pertamina Mastercard saat diluncurkan di Jakarta, Kamis (26/1). Bank Mandiri dan Pertamina bersinergi memperkenalkan kartu kredit BBM pertama di Indonesia dengan banyak keuntungan .
lagi. Kampoeng Tiongkok digelar untuk memeriahkan dan menyambut tahun baru Imlek, (28/1) mendatang. Selain itu Veronica menjelaskan terdapat dua event meet
and greet yang bakal memeriahkan suasana. Ada Kevin and The RedRose yang akan diselenggarakan (31/1) serta nonton bareng film The Last Barongsai. # Garudea Prabawati
Promo Awal Tahun Langganan Koran GRATIS (1 BULAN) Hanya dengan 20kg Koran Bekas
Segera Tukarkan Koran-koran Bekas (Segala Koran) yang Menumpuk di Gudang Anda ke Kantor Harian Joglosemar Jl. Setiabudi 89, Gumunggung, Surakarta.
Hubungi : : (0271) 717141 Hotline Pelanggan 082295320028
LOWONGAN KERJA dibutuhkan utk bag KASIR/DISPLAY syarat, Pria / Wanita Usia Maksimal 30 Tahun Pendidikan Minimal SMA sederajat Mau bekerja dengan shiff Bisa bekerja dalam team Jujur, Ulet dan tekun
Kirim lamaran ke ViyasMart klodran Jl Adi soemarmo (Barat SPBU klodran)
Menu ezat
20
Jagad Kulinernya Wong Solo
www.joglosemar.co
JUMAT, 27 JANUARI 2017
Imlek di Sahid Jaya Solo, Tebar Angpao
muan makan malam istimewa. Sajian menu imlek berupa alacarte terdiri dari menu dimsum ayam, udang goreng, lumpia kulit goreng, ceker ayam dan bakpao ditambah de-
ngan sauce. Hanya dengan harga Rp 50.000/ nett/pax para tamu sudah dapat menikmati sajian Oriental Dinner Hotel Sahid Jaya. “Kami juga memanjakan konsumen atau para tamu selama periode tanggal 27-29 Februari 2017 dengan program special promo room Rp 400.000/nett untuk superior room, sudah berkesempatan mendapat angpao yang bergantung di pohon keberuntungan, dan berbagai macam kelengkapan pelayanan juga fasilitas hotel di antaranya Free Fitness, Free Swimming Pool, Free Parking, Free Rent Bicycle, Free Wifi,”terang Public Relations Manager Hotel Sahid Jaya Solo Septiarona S. # Adv
Foto-foto: Joglosemar | Maksum Nur Fauzan
SOLO—Perayaan Tahun Baru China atau sering disebut dengan Tahun Bari Imlek disambut dengan antusias dan semarak oleh Hotel Sahid Jaya Solo. Suasana Imlek dapat dirasakan dari mulai lobi hingga sampai di Ratu Ratih Restaurant dengan ornamenornamen nuansa merah dan emas yang ditempatkan di berbagai sudut. Dekorasi imlek yang sangat meriah. Di sana juga ada pohon keberuntungan dengan amplop merah dan hiasan lampion China. Sementara itu, Ratu Ratih Restaurant menyajikan menu spesial Imlek sehingga para tamu dapat melewatkan perayaan Imlek kali ini dengan ja-
Etalase Bisnis
Acne Treatment
J
erawat adalah permasalahna bagi setiap orang, baik pria maupun wanita, baik usia dewasa maupun remaja, yang jika tidak diatasi dengan baik dan tuntas maka akan semakin parah atau timbul lagi. Be hati tersedia perawatan untuk mengatasi jerawat, baik perawatan chemical peeling yang dilakukan di klinik kami maupun produk yang dipakai dirumah. Tersedia juga perawatan lainnya seperti facial chemical peeling whitening, mengatasi flek membandel. Bedah kosmetik seperti liposuction, bleparoplasty, keloid tanpa operasi, facelift tanpa operasi, filler, rhinoplasty, buang tahi lalat tanpa operasi, menghilangkan bintil-bintil diwajah dan masalah kesehatan seksual. Program lain body slimming, body whitening, penanganan rambut rontok dan kebotakan, pengencangan dan pembesaran payudara, mengatasi streatmark dan selulit,hair treatment. Be hati juga melayani vaksinasi cervarix untuk pen-
cegahan kanker serviks. Ditangani oleh Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin & Team Profesional. Be-Hati Skin Clinic, Care & Esthetics,yang beralamat di Jl. Slamet Riyadi No. 390, Solo Jateng (0271) 725119. Buka jam 09.00-21.00, Minggu jam 09.00-18.00. Be hati skin clinik juga bisa melayani konsultasi via on line ke no WA 081325216244 pin BB 5BDEDCBE, website www. behatiskinclinic.com, IG behatiskinclinic.ig atau FB be hati skin clinic. # Adv
Harian Joglosemar membuka kesempatan bagi Anda untuk bergabung dengan tim kami sebagai :
MAGANG PROFESIONAL REPORTER Kualifikasi: Pria/Wanita, usia maks. 30 tahun Memiliki kemampuan dan pengalaman di bidang jurnalistik Bersedia ditugaskan di wilayah Surakarta dan sekitarnya Menyertakan contoh karya tulis dan foto
Kirim Lamaran ke :
HRD PT. JOGLOSEMAR PRIMA MEDIA Jl. Setia Budi No 89 Gumunggung, Banjarsari, Surakarta 57134
Paling Lambat 31 Januari 2017
Sensasi Roti Sweet Monster yang Panjang
S
esuai dengan slogannya Eat Well n Be Happy, Kedai Roti Bakar 543 Surakarta menyediakan makanan serta minuman yang lezat, variatif, porsi banyak, dan dengan harga yang ekonomis. Di sini ada varian roti bakar, mi, nasi goreng, aneka dessert, snack, aneka macam blended dan masih banyak lagi. Roti bakar memang terdengar seperti makanan yang sederhana, tapi di tempat ini roti bakar menjadi makanan atau hidangan yang luar biasa. Seperti yang dikatakan oleh pemilik Kedai Roti 543, Christine Diana Patrioto, menu roti bakar di kedai ini memiliki size, serta topping yang sangat beragam. “Ada puluhan topping yang kami sediakan, di antaranya oreo, milo, kitkat green tea, kornet, marshmallow, varian ice cream, dan masih banyak lagi,” katanya kepada Joglosemar saat ditemui di kedai roti bakar 543, Jl. Sam Ratulangi , Gremet, Manahan, Solo. Kamis (26/7). Harganya pun sangat terjangkau, Diana menambahkan untuk makanan hanya dihargai mulai dari Rp 9.000 hingga Rp 49.000. Sedangkan minuman dimulai dari Rp 3.500 hingga Rp 18.000 saja. Harga ekonomis dan varian makanan yang banyak serta lezat juga bergizi sangat cocok untuk banyak segmen seperti anak muda hingga keluarga.
Ada satu menu yang menarik dari total 150an menu yang ditawarkan ke pengunjung. Menu tersebut yakni Sweet Monster. Sweet Monster yakni roti bakar dengan panjang 40 cm. Toppingnya sangat beragam yakni ada cokelat, vanilla, strawberry, ditambah manisnya potongan pisang, di atasnya ditaburi keju serta es
krim. Dan masih ada lagi, kelezatannya disempurnakan dengan adanya potongan buah kiwi dan strawberry.”Harganya sangat murah hanya Rp 40.000 saja, dan untuk topping bisa request dari pembeli sendiri,” kata Diana. Selain Sweet Monster juga ada menu lainnya yang tak kalah lezatnya. Ada mi mozzarel-
SELAMAT TAHUN BARU IMLEK 2568 “SASAMI” Jl. Dr. Rajiman No. 165 Solo 57152 Telp. (0271) 642359 -647115 Fax. (0271) 647641 Email : cv.sasami_slo@yahoo.co.id Melayani: Pakaian Seragam dan perlengkapannya, badge, topi, sepatu, kopel, rem, dll. Partai besar/kecil
Jl.Dr Rajiman 452 , Laweyan , Surakarta 57149 Phone Office : 0271-724940, 0815 7533 5623, 0815 6770 5798 Fax : 0271 724940 E-mail: cvnitro1@yahoo.com
la dengan ayam teriyaki serta telur, rice ball ayam ditambah sambal matah khas Bali plus telur, sosis long John kurang lebih 40cm panjangnya dengan saus barbeque dan teriyaki, lada hitam. Kemudian ada pizza mix dengan kornet dan sosis, mozzarella saus barbeque, pisang red velvet dengan tambahan keju serta es krim mini connector. Ada juga taro blanded dengan tambahan pudding cake dan es krim vanilla, serta banyak lagi menu lainnya. Untuk minumannya ada menu baru yakni yell’o, green’o, dan red’o. Minuman ini merupakan colorful mix antara sayuran serta buahbuahan dengan topping yakult. Ada juga dessert yakni sae orange dessert, sae milky tea bear, dan sae milo pudding. “Banyak sekali permainan topping untuk hidangan kami, yang terbaru kami menggunakan topping pudding, pearl dan grass jelly,” katanya. Kedai Roti Bakar 543 ini sudah memiliki cabang di luar Solo seperti Bali, Malang, Bekasi, Yogyakarta, dan lainnya. Total ada sekitar 10 dan untuk Solo terdapat 3 kedai. Riri selaku kasir Kedai Roti Bakar 543 mengaku setiap harinya ratarata ada 400an porsi makanan dan minuman yang dipesan. “Di sini kami menyediakan sekitar 25 meja dengan kapasitas total sekitar 100 orang, dan kami buka dari pukul 12.00 WIB hingga 00.00 WIB,” katanya. # Garudea Prabawati
www.joglosemar.co
JUMAT, 27 JANUARI 2017
Akademia – Pendidikan
7
Jokowi Ingin Sekolah Wajibkan Ekstrakurikuler JAKARTA—Presiden Joko Widodo (Jokowi) ingin sekolah mewajibkan kegiatan di luar program kurikulum (ekstrakulikuler). Ini ditujukan untuk menumbuhkan rasa sosial murid kepada lingkungan sekitar. “Yang namanya ekstrakurikuler diwajibkan kepada anakanak kita, kemudian kegiatan kemasyarakatan dan sosial juga perlu dirancang,” terang Presiden saat membuka Rembuk Nasional Pendidikan dan Kebudayaan di Jakarta International Expo (JIExpo) Kemayoran, Jakarta, seperti dikutip dari Okezone, Kamis (26/1) Misalnya, lanjut Jokowi, sebulan atau dua bulan sekali mengunjungi panti jompo supaya ada rasa sosial dalam diri anakanak. Saat pembukaan, Presiden
Ini ditujukan untuk menumbuhkan rasa sosial murid kepada lingkungan sekitar Jokowi juga membagikan 2.079 Kartu Indonesia Pintar (KIP) kepada pelajar di panti asuhan di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi (Jabodetabek). Jumlah tersebut terbagi 309 sekolah di tingkat SD, SMP, SMA/ SMK, Sekolah Luar Biasa (SLB) hingga Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM). “Kemudian bersih-bersih kampung sekitar, supaya anakanak memiliki rasa sosial budaya terhadap lingkungannya. Hal-hal seperti ini yang kelihatan mulai kita tinggalkan sehingga kita lupa
membangun dan memupuk rasa sosial budaya kepada anak-anak kita,” ungkapnya. Ia juga mengusulkan agar ada kunjungan sekolah ke provinsi atau pulau lain agar para siswa melihat keragaman Indonesia. “Kemudian kalau punya kemampuan, anak-anak diajak ke provinsi yang lain untuk mengenalkan saudara-saudaranya yang berada di pulau yang lain. Hal itu akan sangat baik untuk keragaman kita, kebinekaan kita. Kunjungan bukan ke tempat wisata tapi dikenalkan ke saudarasaudaranya di provinsi-provinsi lain,” jelasnya. Ide lain Jokowi adalah dengan menggalakkan lomba-lomba antarsekolah sejak tingkat kecamatan. “Dulu saya ingat saat kita masih kecil ada lomba per keca-
matan. Setiap semester pasti ada lomba sebelum kita libur. Tapi sekarang tidak banyak, baik lomba olah raga, atau lomba melukis. Mungkin anak-anak sekarang lebih modern jadi ada lomba membuat video, lomba membuat blog, lomba membuat aplikasi,” ungkapnya. Lomba itu dapat menggunakan anggaran pendidikan yang mencapai Rp 400 triliun pada tahun 2017. “Anggaran pendidikan tidak sedikit tahun ini, ada lebih dari Rp 400 triliun, sangat besar sekali. Kalau arahnya tidak tepat sasaran akan banyak yang hilang percuma,” tegas Presiden. Terakhir ia juga mengingatkan perlunya agar sekolah mengajarkan penguasaan Teknologi Informasi atau Information Technology (IT) kepada para murid.
Antara | Rosa Panggabean
REMBUKNAS—Presiden Joko Widodo (kanan) berdialog dengan pelajar di JIExpo, Jakarta, Kamis (26/1). “Saya juga ingin mengingatkan bahwa ke depan penguasaan IT sangat penting karena itu pengenalan sedini mungkin sekaligus memagari anak-anak kita dari penggunaan sosial me-
dia. Ajari mereka misalnya yang di SD mengenai penggunaan microsoft word, excel karena ke depan akan sangat berguna bagi anak didik kita,” jelas Presiden. #Ari Purnomo
FSRD UNS Ajak Mahasiswa Asing Bikin Gerabah SOLO-Fakultas Seni Rupa dan Desain, UNS mengajak 11 mahasiswa asing mengikuti kegiatan belajar membuat gerabah dalam acara Culture Class (Gerabah Class), Kamis (26/1). Kegiatan ini sebagai wujud kerja sama dengan AIESEC Local Committee UNS dalam program Entrevolution Project dan Bengawan Project. Kegiatan yang dimulai pukul 09.00 WIB ini diadakan di depan Studio Kriya, Fakultas Seni Rupa dan Desain, UNS. “Hari ini kita melaksanakan kegiatan yakni praktik membuat gerabah. Ada tiga karya yang akan dibuat, tapi nanti yang proses pembakaran kami yang lakukan, karena mengatur suhunya itu yang agak sulit, jadi mereka hanya melihat saja,” terang Kaprodi Seni Rupa Murni, FSRD, Joko Lulut Amboro kepada Joglosemar, Kamis (26/1). Joko menambahkan, berharap dengan kegiatan ini mereka dapat mengenal kerajinan di Indonesia. “Indonesia kan punya banyak kerajinan, nah salah satunya kerajinan gerabah.
Ini salah satu upaya untuk memperkenalkan kebudayaan Indonesia kepada mereka,” terangnya. Senada dengan Joko, Organizing Committee President Entrevolution Project, Rizqi Auliyya Avirasdya, mengatakan bahwa kegiatan ini sebagai ajang untuk menarik wisatawan dari luar negeri supaya berkunjung ke Indonesia. “Kita berharap mereka juga bisa membawa pulang beberapa contoh gerabah dan mungkin mereka bisa membuat teman-temannya ingin berkunjung ke Indonesia, ya itung-itung sebagai promosi,” ucapnya. Mahasiswa asing yang mengikuti kegiatan ini ada 11 orang. “Jadi dari program Entrevolution Project kami sendiri itu ada tujuh orang dan dari Bengawan Project ada empat orang,” tambahnya. Salah satu mahasiswa dari China, Fanny, kegiatan ini memberikan kesan tersendiri. “Ini pertama kalinya membuat gerabah, saya benar-benar bersemangat meskipun membuatnya susah,” terangnya sambil tertawa.
Joglosemar | Maksum Nur Fauzan
MEMBUAT GERABAH—Sejumlah mahasiswa asing yang tergabung dalam AIESEC belajar membuat gerabah di Studio Kriya FSDR UNS, Kamis (26/1).
#Andromeda Nova Hartavi
Rektor Diminta Tidak Mendidik dengan Kekerasan
JOGJA—Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi, (Menristekdikti), Mohammad Nasir, menyampaikan bela sungkawa atas meninggalnya tiga mahasiswa UII Yogyakarta usai mengikuti Diksar Mapala di Lereng Gunung Lawu, Karanganyar. Dia menegaskan, ada indikasi kekerasan dalam peristiwa
berdarah itu. “Sudah jelas dalam Permen (peraturan menteri) melarang kekerasan di kegiatan kampus baik verbal, fisik, psikis. Ini tak boleh terjadi,” tegasnya di Kantor Kopertis V Yogyakarta, Kamis (26/1). Dalam kesempatan itu, dia meminta pada seluruh rektor di Indonesia, baik dari perguruan ting-
gi negeri atau swasta untuk tidak menggunakan cara-cara kekerasan dalam bentuk apapun. Kasus Diksar Mapala UII Yogyakarta ini menjadi pelajaran penting. “Kalau terjadi akan ditindak sesuai prosedur hukum yang berlaku. Kita dalam era kompetisi tidak mendidik dengan cara kekerasan,”
katanya. Mendidik, kata dia, untuk berdaya saing dan bermoral. Dia tak menginginkan kasus serupa terjadi lagi. “Ini kejadian terakhir di kampus, baik kegiatan intra dan ekstra kurikuler, tidak boleh terjadi lagi,” tandasnya. #Okezone
Tim Akademia Prodi Ilmu Komunikasi (FKI) Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) B Penanggung Jawab: Sidiq Setyawan | Pimpinan Redaksi: Khairul Syafuddin | Reporter: 1. Oktaviani Wahyu W, Anis Novita Dyah R, Adi Sukma Alfianto
PAMERAN SALON FOTO INDONESIA 37
Wadah dan Perhargaan Karya Fotografi
L
ayaknya karya seni lukis, seni fotografi juga membutuhkan wadah untuk memamerkan karyanya. Wadah ini sekaligus sebagai bentuk penghargaan terhadap para fotografer dalam memamerkan karya-karya yang sudah dihasilkan. Salah satu wadah untuk memperlihatkan karya fotografi tersebut yaitu melalui pameran Salon Foto Indonesia (SFI) 37. Pameran yang diselenggarakan di Solo tersebut merupakan event dari Himpunan Seni Foto Bengawan (HSB). Event ini adalah bentuk penghargaan atas karya-karya terbaik dari para fotografer yang mengikuti perlombaan SFI tahun lalu di Yogyakarta. Pameran yang diselenggarakan di Balai Soedjatmiko pada 12-17 Januari 2017 telah menjadi daya tarik tersendiri bagi para fotografer. Baik fotografer dari Solo maupun luar Solo. Terlebih event tersebut memiliki rangkaian acara yang menarik. Salah satunya yakni diskusi mengenai seluk beluk SFI.
Akademia UMS
DISKUSI SFI—Sejumlah peserta pameran Salon Foto Indonesia (SFI) 37 mengikuti diskusi bersama narasumber. Melalui diskusi tersebut dapat memberikan gambaran kepada para fotografer mengenai SFI itu sendiri. Wibowo Raharjo, selaku Ketua Panitia Pameran SFI 37 mengungkapkan, bahwa fotofoto yang dipamerkan tersebut
Oki Agung Fakultas Psikologi UMS
Memperkenalkan Seni Fotografi
A
genda pameran ini merupakan cara para seniman fotografi untuk memperkenalkan seni fotografi pada masyarakat. Apalagi pameran fotografi ini memajang foto-foto yang terpilih di tingkat nasional.
sengaja dibawa dari Yogyakarta ke Solo. “Foto-foto yang dipamerkan di balai Soedjatmiko ini sengaja kita angkut langsung dari Yogyakarta untuk dipamerkan di sini. Agar masyarakat di Solo lebih
memiliki bayangan mengenai hasil gambar yang diperlombakan dalam event SFI itu sendiri,” ungkapnya. Pameran SFI 37 itu sendiri sebenarnya merupakan salah satu rangkaian dari ajang SFI 38
yang rencananya akan diselenggarakan di Solo pada Oktober 2017 mendatang. SFI itu sendiri merupakan sebuah event tingkat nasional yang diikuti oleh para fotografer dari seluruh Indonesia. Sehingga HSB sebagai penyelenggara event tersebut berharap pameran ini dapat mendorong para fotografer di Solo untuk mengikuti ajang SFI 38 mendatang. “Salah satu harapan kami dari penyelenggaraan pameran ini agar para fotografer di Solo tertarik untuk mengikuti SFI 38 mendatang. Selain itu agar para fotografer yang masih pemula tertarik juga untuk mengikuti event tersebut,” tambah Wibowo. Tentu diadakannya SFI 38 di Solo juga sudah melalui berbagai pertimbangan. Salah satunya karena cukup banyak himpunan ataupun komunitas yang berkecimpung dalam dunia fotografi di Solo. Inilah yang kemudian menjadi salah satu alasan Federasi Perkumpulan Seni Foto Indonesia (FPSI) memilih Solo menjadi
tuan rumah SFI tahun 2017. Hal tersebut menjadi suatu kebanggaan bagi HSB yang dipercaya untuk menyelenggarakan SFI 38. Di mana tahun 2017 ini merupakan kedua kalinya Solo dipercaya menjadi tuan rumah SFI setelah tahun 2009 silam. Salah satu nara sumber diskusi SFI, Pandji Vasco, mengungkapkan dalam event SFI 38 mendatang akan ada empat kategori foto yang akan diperlombakan. Keempat kategori tersebut di antaranya kategori cetak warna, cetak monochrome, softcopy travel dan softcopy streetphotography. Dia juga menjelaskan, mengenai batasan pengiriman dari perlombaan tersebut. “Para peserta dari SFI tidak diberikan batasan mengirim foto untuk beberapa kategori. Namun peserta diperbolehkan mengirim foto per kategori maksimal empat foto. Sehingga jika peserta ingin mengikuti keempat kategori tersebut maka mereka hanya boleh mengirim 16 foto saja,” ungkapnya. #
Bima A. Fakultas Seni Rupa dan Desain UNS
Dwi Kurnia Ramadanti Putri Fakultas Teknologi Pangan UNS
Menginspirasi Semua Kalangan
Ide Artistik yang Mendalam
ameran fotografi ini menampilkan berbagai teknik foto. Salah satunya teknik foto monochrome atau hitam putih yang lebih condong pada sisi human interest yang dapat menginspirasi.
caranya bagus dan dapat memotivasi para pengunjung. Foto-foto yang dipajang sangat artistik dan bisa menunjukkan ide seni yang mendalam kepada para pengunjung pameran, apalagi foto hitam putih yang paling menunjukkan kesan artistiknya.
P
A
Hukum & Kriminal
8
www.joglosemar.co
JUMAT, 27 JANUARI 2017
Langgar Imigrasi Tiga WN China Ditangkap SEMARANG—Sebanyak tiga warga negara asing (WNA) asal China ditangkap saat berjualan di kompleks Pecinan, Kota Semarang, karena melanggar izin keimigrasian. “Ditangkap Rabu (25/1) malam oleh petugas Kantor Keimigrasian Semarang,” kata Kepala Kementerian Hukum dan HAM Wilayah Jateng Bambang Sumardiono, Kamis (26/1). Menurutnya, ketiga WNA itu berjualan barang kelontong di pasar kawasan Pecinan tersebut. WNA yang terdiri dari dua laki-laki dan seorang perempuan itu masuk ke Indonesia pada 6 Januari 2017. Dari paspor ketiganya, diketahui mereka hanya memiliki izin berkunjung. “Jadi mereka menyalahgunakan izin tinggal,” ujar Bambang. Selama di Semarang, ketiga WNA dengan inisial JSA, JYH, dan JZN tersebut tinggal di indekos. Penangkapan ketiganya itu sendiri, menurut Bambang, berdasarkan laporan ketua RT setempat. “Dari laporan ketua RT kemudian diteruskan ke Imigrasi,” tambahnya. Ketiga WNA tersebut selanjutnya dibawa ke kantor Kemenkum HAM Jateng untuk diperiksa lebih intensif sebelum diputuskan sanksi yang akan dijatuhkan. Sementara itu, secara umum Divisi Keimigrasian Kemenkum HAM Jateng telah menangkap 35 WNA yang melanggar izin keimigrasian. Keimigrasian melakukan sejumlah langkah atas keberadaan para WNA bermasalah, antara lain dengan melakukan deportasi. #Antara
Joglosemar | Wardoyo
EVAKUASI MAYAT—Tim Polsek Kedawung, BPBD, dan PMI mengevakuasi jasad nenek yang ditemukan tersangkut di Bendungan Sonorejo, Desa Pengkok, Kecamatan Kedawung, Sragen, Kamis (26/1).
Mayat Nenek Ditemukan Penuh Luka di Bendungan SRAGEN—Warga Dukuh Cungul, Desa Mojodoyong, Kecamatan Kedawung digemparkan dengan penemuan jasad seorang nenek bernama Mariyem (80), warga Dukuh Cungul RT 20, Kamis (26/1). Jasad korban ditemukan dalam kondisi mengenaskan tersangkut di Bendungan Sonorejo, Dukuh Bejing RT 18, Desa Pengkok sekitar pukul 05.30 WIB. Informasi yang dihimpun Joglosemar, jasad korban kali pertama ditemukan oleh Suyamto (40), warga Dukuh Bejing RT 20 sekitar pukul 05.30 WIB. Saksi yang pagi itu hendak buang air besar di bendungan, kaget mendapati sesosok tubuh manusia yang tergeletak tak bernyawa di tepian bendungan. Saat kali pertama ditemukan, jasad nenek itu dalam kondisi penuh luka. Kepala dan rahangnya robek, begitu pula beberapa bagian tubuhnya juga mengelupas. Temuan itu langsung membuat gempar warga dan sampai ke telinga pihak keluarga. Akhirnya bersama warga dan petugas Polsek, jasad nenek malang itu kemudian dievakuasi sekitar pukul 07.00 WIB. Kapolres Sragen AKBP Cahyo Widiarso melalui Kasubag Humas AKP Saptiwi mengungkapkan, berdasarkan hasil visum dan olah TKP, saat ditemukan kondisi korban memang terdapat banyak luka. Di antaranya luka pada kulit kepala atas robek sekitar 20 sentimeter, tangan kiri robek 7 sentimeter, serta lutut dan rahang juga robek. Meski demikian, dari pemeriksaan tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan ataupun penganiayaan. Diperkirakan luka itu terjadi akibat benda tumpul saat terseret arus sungai. Sementara, Kapolsek Kedawung AKP Suhardi menambahkan, hasil pemeriksaan memang tidak ditemukan tandatanda kekerasan maupun penganiayaan di tubuh korban. Hal itu diperkuat kesaksian putri korban, Waginem (40), bahwa sebelumnya korban sempat berpamitan hendak buang air besar ke Sungai Cungul pada Rabu (25/1) petang. #Wardoyo
Antara | Siswowidodo
SIM PALSU—Polisi memperlihatkan barang bukti Surat Izin Mengemudi (SIM) palsu di depan tersangka (kanan) saat rilis kasus tersebut di Mapolres Madiun, Jawa Timur, Kamis (26/1). Polres Madiun menangkap seorang pembuat SIM palsu berikut barang bukti SIM palsu yang dijual seharga Rp 300.000 per lembar.
Sering Jadi Ajang Pesta Seks dan Miras
Warung Maksiat Kedung Kancil Dihancurkan SRAGEN—Tim gabungan dari Polsek Miri dan Muspika setempat membongkar paksa sebuah gubuk atau warung kosong di area Kedung Kancil, Desa Brojol, Kecamatan Miri, Kamis (26/1). Pembongkaran terpaksa dilakukan lantaran selama ini warung milik Warjo (70), warga Dukuh Bibis RT 10, Desa Brojol, Kecamatan Miri itu dianggap meresahkan warga. Keresahan warga tak lain karena warung yang terbuat dari bambu dan kayu tersebut ditengarai sering menjadi ajang maksiat bagi para pemuda setempat dan sekitarnya. Tidak hanya ajang pesta miras, warung yang berlokasi di tepi bendungan Kedung Kancil itu juga tak jarang dipergoki untuk mesum. Pembongkaran dilakukan oleh tim Polsek Miri yang dipimpin langsung oleh Kapolsek AKP Fajar Nur Ihsanudin. Tim juga melibatkan Kanit Sabhara, Babinkamtibmas Miri, staf kecamatan,
Meski ada pemiliknya, pembongkaran gubuk berjalan mulus tanpa ada penolakan atau perlawanan dari pemilik. Koramil hingga perangkat maupun tokoh masyarakat setempat. Meski ada pemiliknya, pembongkaran berjalan relatif mulus tanpa ada penolakan atau perlawanan dari pemilik. “Kios atau warung itu memang milik Pak Warjo, tapi sudah lama dikosongkan. Nah, hari ini (kemarin) kita bongkar karena laporan yang kami terima dari warga, warung itu sering digunakan untuk maksiat. Mulai dari ajang pesta miras maupun perbuatan mesum,” ujar Kapolsek. Pembongkaran juga menindaklanjuti permintaan warga serta tokoh masyarakat setempat yang sudah lama menahan
kesabaran melihat perilaku maksiat di warung tersebut. Atas dasar itulah, Polsek akhirnya memenuhi permintaan itu, setelah terlebih dahulu melakukan rapat koordinasi dengan Muspika, Koramil, tokoh masyarakat, maupun perangkat Desa Brojol. Salah satu warga, Wagimin (60), asal Dukuh Rejosari RT 9, Desa Brojol, Kecamatan Miri mengakui sejak beberapa waktu lalu, warga memang sudah resah dengan keberadaan warung kosong milik Warjo tersebut. Pasalnya, keberadaan warung itu justru banyak disalahgunakan untuk kegiatan negatif dan sangat meresahkan. “Kadang dipakai anak muda kumpul-kumpul bawa miras, lalu minum-minum di situ. Pernah pula dipakai pacaran dan hal-hal mesum lainnya. Warga sudah tidak tahan dan takut warung itu justru membawa bencana karena sering dipakai maksiat,” timpal Didik, warga lain. #Wardoyo
Satu Tahanan Narkoba Kabur Dibekuk, Enam Masih Buron SUKABUMI—Satu dari tujuh tahanan narkoba yang berhasil melarikan diri dari sel tahanan Direktorat Narkoba Bareskrim Polri pada Selasa (24/1) berhasil diamankan di Kecamatan Kalapanunggal, Sukabumi, Jawa Barat, Rabu (25/1) sekitar pukul 23.00 WIB. Pelaku bernama Ridwan Ramadhan alias Mame tersebut terpaksa ditembak aparat karena mencoba melawan saat akan ditangkap. Keterangan yang diperoleh, pelaku ditangkap anggota Polres Sukabumi setelah menerima laporan dari warga. Polisi kemudian bergerak dan mendatangi salah satu rumah yang dicurigai menjadi tempat persembunyian pelaku. Mengetahui kedatangan petugas, seluruh pelaku yang diduga berjumlah tujuh orang memberikan perlawanan. Saat penangkapan, satu anggota Polres Sukabumi dikabarkan
terluka di bagian wajah akibat senjata tajam. Informasi tersebut dibenarkan oleh Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Yusri Yunus. Melalui pesan singkat, Yusri membenarkan salah satu pelaku berhasil ditangkap di Sukabumi. “Salah satu dari tujuh pelaku narkoba tahanan Direktorat Narkoba Bareskrim Polri tertangkap di Kalapanunggal oleh petugas Polres Sukabumi sekitar pukul 23.00 WIB, Rabu. Pelaku memberikan perlawanan mengakibatkan seorang anggota Polres Sukabumi terluka di bagian wajah,” kata Yusri, Kamis (26/1). Ia menambahkan, enam pelaku lainnya saat ini masih dalam pengejaran petugas karena berhasil melarikan diri. “Pelaku Ridwan Ramadhan alias Mame saat ini sudah diamankan di Satreskrim Polres Sukabumi. Penangkapan
sudah kita koordinasikan dengan Dirnarkoba Bareskrim Polri,” ujar Yusri. Sementara itu, polisi menyita sejumlah barang bukti dari lokasi penggerebekan tersebut, yaitu sebuah kampak, sebuah badik, empat bungkus rokok, dan peralatan mandi. Menurut cerita warga, terdengar suara tembakan saat kejadian. Saat kejadian, pemilik rumah tidak berada di tempat. Seorang tetangga, Budi (28), mengetahui kejadian penangkapan tersebut dari istrinya karena mendengar suara tembakan. Budi yang saat itu mengaku tengah berada di pangkalan ojek, langsung pulang. “Saya tahu tak lama setelah ada ribut-ribut, istri nelpon. Pas saya di lokasi, saya masih lihat ada polisi sedang baku hantam dengan beberapa orang yang diam di rumah Pak Nana (Ketua RT),” ujar Budi. #Detik
Rumah Walet Dibobol, Sarang Rp 10 Juta Raib SRAGEN—Aksi pelaku pencurian di Sragen semakin merajalela. Tidak hanya toko, motor maupun kios, rumah sarang burung walet pun juga tak luput dari incaran. Seperti yang menimpa rumah burung walet milik pengusaha Pujiono Setyo Budi (56) di Jalan Raya Sukowati, Kliteh, Sragen Tengah, Sragen yang dibobol pencuri, Minggu (22/1) dini hari. Rumah kosong yang terkunci rapat milik pengusaha asal Jalan Mawar Timur III B 356, Baturan, Colomadu, Karanganyar itu disatroni pelaku tak dikenal. Pencuri yang sempat terekam kamera CCTV di rumah tersebut, sukses menggasak 1,2 kilogram sarang burung walet siap panen senilai puluhan juta. Berdasarkan keterangan korban di Polres Sragen, Kamis (26/1), pencurian diketahui pertama kali saat ia hendak mengecek rumah waletnya itu untuk memantau sarang burung walet yang hendak dipanen. Namun saat masuk ke rumah, ia men-
dapati bahwa rumahnya sudah terbuka dan terdengar ada suara gaduh dari dalam rumah. Seketika ia langsung mengecek kamera CCTV yang sempat memperlihatkan ada orang asing memasuki rumah waletnya itu. Seketika ia langsung mengontak Kanit Resmob Polres Sragen untuk dilakukan pemantauan. Namun laporan itu pun sia-sia karena upaya pengintaian dan penyergapan yang dilakukan gagal. Saat tim Resmob sampai di lokasi, pelaku sudah lebih cerdik dengan berhasil kabur terlebih dahulu. Dari hasil pengecekan, pelaku sudah menggondol sedikitnya 1,2 kilogram sarang burung walet siap panen dari lokasi. Atas kejadian itu, korban mengalami kerugian sekitar Rp 10 juta. Kapolres Sragen AKBP Cahyo Widiarso melalui Kasubag Humas AKP Saptiwi membenarkan adanya kejadian tersebut. Menurutnya, saat ini kasus tersebut masih dalam penyelidikan. #Wardoyo
Dikejar, Pelaku Kabur Arah Solo
Motor Gres Pemilik Bengkel Amblas SRAGEN—Aksi pelaku sindikat pencurian kendaraan bermotor semakin mengganas. Kamis (26/1) kemarin, giliran sepeda motor milik pengusaha bengkel bernama Agung Wariyanto (25), warga Dukuh Kaligandu RT 21, Desa Pagak, Kecamatan Sumberlawang amblas disasar pencuri. Tragisnya, aksi pencurian yang sempat dipergoki oleh warga itu kemudian menghadirkan drama kejar-kejaran antara korban dengan pelaku. Namun pelaku yang sukses menggondol Honda Beat gres bernopol AD 6538 BAE yang baru beberapa hari dibeli itu, berhasil lolos dari kejaran korban saat sampai di wilayah Gemolong. Informasi yang berhasil dihimpun, kejadian pencurian sebenarnya sudah berlangsung pada Minggu (22/1) pukul 16.00 WIB. Namun kasus tersebut baru dilaporkan ke Polsek Sumberlawang, Kamis (26/1). Berdasarkan keterangan korban saat melapor, pencurian bermula ketika sore itu pada hari kejadian ia hendak membeli peralatan bengkel ke Sumberlawang. Kebetulan motor barunya diparkir di depan bengkel, namun lupa kuncinya masih menempel. Diduga kuat, pelaku yang
sudah mengintai, akhirnya bisa memanfaatkan kelengahan itu dan langsung menggasak motor warga putih keluaran terbaru tersebut. Menurut beberapa warga, salah satu tetangga korban, Sriyanto (31), sempat memergoki motor korban dibawa orang tak dikenal. Seketika itu, ia langsung berinisiatif mengejarnya. Kemudian disusul oleh korban yang juga ikut membantu mengejar. Akan tetapi, karena motor yang dicuri adalah baru dan pelaku menggeber sangat kencang, akhirnya pengejaran mereka pun sia-sia. Pelaku berhasil lolos dan menghilangkan jejak sesampai di Gemolong. “Pelaku kaburnya ke arah Solo,” ujar Sriyanto. Akibat kejadian tersebut, korban mengalami kerugian materiil hampir Rp 16 juta. Kapolres Sragen AKBP Cahyo Widiarso melalui Kasubag Humas AKP Saptiwi mengatakan, saat ini kasus tersebut masih dalam penyelidikan. “Imbauan kami selalu tingkatkan kewaspadaan dan pengamanan. Jangan memarkir kendaraan di lokasi terbuka, apalagi sampai terlupa mengambil kunci. Jika perlu beri kunci tambahan atau alarm agar bisa mendeteksi dini tindak kejahatan,” jelasnya. #Wardoyo
BNN Awasi Kedai Rokok Elektrik JAKARTA—Tren vape atau rokok elektrik dimanfaatkan penjahat untuk menciptakan narkoba jenis baru. Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Komjen Budi Waseso menegaskan akan menutup toko bila kedai vape dimanfaatkan untuk peredaran narkoba. “Kalau itu (kedai vape) bisa
jadi sarana untuk narkotika, maka kita larang sekaligus,” ujar Budi, yang biasa disapa Buwas, saat ditemui di PTIK, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (26/1). Narkoba bentuk baru ini awalnya ditemui di daerah Jawa Tengah. Kabarnya narkoba itu dicampurkan pada cairan atau li-
quid yang digunakan untuk vape. Namun Buwas belum bisa memastikan narkoba tersebut masuk jenis liquid. “Itu sedang didalami, maka dari mananya nih. Karena sudah lama itu, hanya saja selama ini kan tidak terdeteksi. Di kala itu ada laporan kejadian, baru kita tangani,” tuturnya. Dengan ditemukannya nar-
koba jenis ini, Buwas akan menindaklanjuti dan akan mengawasi kedai-kedai vape yang banyak tersebar khususnya di Jakarta. “Kan di Jakarta (kedai vape) banyak. Tentunya akan kita tindak lanjuti kerawanankerawanannya. Untuk itu, maka kita bisa sampaikan itu dilarang,” pungkasnya. #Detik
Budi Waseso Kepala BNN