Epaper edisi 01 nopember 2013

Page 1

Facebook joglosnews Twitter @joglosnews

th

E-mail harianjoglosemar@gmail.com Hotline Pelanggan 0271-5866334

www.joglosemar.co

jumat wage, 1 november 2013

Terbit 24 Halaman | Rp 3.000,-

Foto Bugil, Kapolsek Dicopot

Eddy Tunggu Laporan Walikota SOLO—Rencana pelaporan atas tuduhan pencemaran nama baik Walikota Surakarta FX Hadi Rudyatmo yang dilakukan oleh KP Eddy Wirabhumi, terus bergulir. Pihak kuasa hukum Pemerintah Kota (Pemkot) Surakarta mulai mengumpulkan dokumen dan bukti-bukti untuk memperkuat pelaporan tersebut. 4 Berlanjut ke Hal 11 Kol 1

Antara | M Risyal Hidayat

WONOGIRI—Belakangan ini, foto bugil marak beredar luas di masyarakat. Belum reda soal beredarnya foto bugil polisi wanita (Polwan) yang menjadi Sespri Kapolda Lampung. Kini, masyarakat Wonogiri dihebohkan dendok AKBP Tanti S gan beredarnya foto Kapolres Wonogiri bugil polisi pria yang menjabat Kapolsek. Foto-foto itu beredar di blog internet. Kapolsek itu kini dinonaktifkan dari jabatannya. 4 Berlanjut ke Hal 11 Kol 5

Ratusan Ribu Buruh Mogok Nasional JAKARTA—Ratusan ribu buruh di berbagai kota, Kamis (31/10), turun ke jalan dalam rangka mogok nasional guna menuntut perbaikan kese-

jahteraan. Aksi demonstrasi itu sempat melumpuhkan beberapa kawasan industri di kota-kota besar. 4 Berlanjut ke Hal 11 Kol 1

KOTA/KAB.

TAHUN 2013

USULAN 2014

Solo

Rp 915.000

Rp 1.145.000

Sukoharjo

Rp 902.000

Rp 1.132.000

Boyolali

Rp 895.000

Rp 1.116.000

Klaten

Rp 871.500

Rp 1.026.000

Karanganyar

Rp 896.500

-

Sragen

Rp 864.000

Rp 960.000

Wonogiri

Rp 830.000

Rp 954.000

Sumber: Litbang Joglosemar | Grafis: Agung Setyawan

Antara | Rosa Panggabean

USULAN UMK 2014

AKSI BURUH—Elemen buruh di Jawa Timur melakukan aksi mogok nasional di Surabaya, Kamis (31/10) (foto atas). Sementara itu, gabungan organisasi buruh melakukan aksi di Kawasan Industri Pulogadung, Jakarta, Senin (28/10). Aksi demonstrasi itu di antaranya menuntut upah layak, penghapusan outsourcing dan lain sebagainya.

Telegraph

Lukisan Otak di Kepala

H

alloween tampaknya menjadi inspirasi yang membuat banyak orang tampil kreatif begitu maksimal. Seperti pemain hoki es profesional satu ini. Mengutip Telegraph, Kamis (31/10), bintang tim The Calgary Flames ini terlihat mengecat kepalanya sebagai kostum Hallowen selama pertandingan hoki NHL di Calgary, Kanada, di mana The Toronto Maple Leafs memenangkan 4-2. Tak tanggung-tanggung kepalanya yang plontos digambar berbentuk otak manusia, sehingga seakan-akan ia tak mempunyai tempurung kepala. n Kiki DS

n SALAMAH, MUSALA KHUSUS MUSLIMAH PENINGGALAN ZAMAN BELANDA

Siang untuk Umum, saat Tarawih Hanya untuk Perempuan Umumnya, setiap masjid maupun musala digunakan untuk beribadah baik oleh jemaah laki-laki maupun perempuan. Namun di Pasar Kliwon, tepatnya di Jalan Untung Suropati, terdapat musala yang dulunya khusus digunakan untuk beribadah kaum perempuan. Hal itu guna menghindari fitnah bercampurnya antara laki-laki dan perempuan.

dapatkan 1 unit HP tiap bulan

Ari Welianto

Rakyat Butuh generasi Muda

RAKYAT butuh generasi muda harus ada quota nyata di lembaga pemerintahan.

Joglosemar | Abdullah Azzam

4 Berlanjut ke Hal 9

MUSALA UNIK—Seorang penjaga musala keluar dari kompleks Musala Salamah di Pasar Kliwon, Solo, Kamis (31/10).

085790603682

www.joglosemar.co

M

usala ini terdapat di tepi jalan di kawasan Timur Siti Hinggil, Keraton Kasunanan Surakarta. Jika Anda menyusuri jalan di depan Mapolsek Pasar Kliwon, cobalah ke arah selatan.

Begitu bertemu pertigaan Jalan Untung Suropati, lurus ke timur sekitar 100 meter di selatan jalan akan tampak gapura bertuliskan Mushola Salamah. Di balik gapura itulah berdiri tempat ibadah, yang dulunya didirikan khusus untuk muslimah menjalankan salat lima waktu. Hingga kini pun, di bulan Ramadan musala itu saat waktu salat tarawih, sengaja tidak dikumandangkan azan. Pasalnya, hanya kaum perempuan yang akan melakukan salat tarawih di sana. Sementara jemaah laki-laki beribadah di masjid di sekitarnya. Tak hanya itu, musala ini saat salat Idul Fitri dan Idul Adha juga digunakan khusus untuk perempuan. Setiap pekan, juga digelar pengajian khusus untuk perempuan. Kondisi itu sudah berlangsung cukup lama, sejak berdirinya musala ini. 4 Berlanjut ke Hal 11 Kol 1

Email : iklanjs@yahoo.com


Hukum & Kriminal

2

jumat, 1 november 2013

www.joglosemar.co

Hajar Truk Mogok, Ngadino Tewas SRAGEN—Kecelakaan maut antara pengendara sepeda motor dengan truk terjadi di jalur Sragen-Solo KM 1314, tepatnya di depan rumah Nurifah warga Dukuh Rejosari RT 26, Desa Jati, Masaran, Rabu (30/10) malam sekitar pukul 19.00 WIB. Pengendara sepeda motor Honda AD 6745 AE bernama Ngadino (38), warga Dukuh Pengkol RT 27, Desa Duyungan, Kecamatan Sidoharjo tewas setelah menabrak truk AD 1364 LA yang mogok di pinggir jalan. Korban yang dikenal sebagai pelatih tenis itu tewas seketika akibat luka parah di bagian kepala. Sementara, Miyono (57) warga Gondang Tegal RT 1 RW IX, Joho, Mojolaban, Sukoharjo, pengemudi truk yang mogok itu, selamat tanpa luka apapun. Informasi yang dihimpun di lapangan, kecelakaan terjadi saat hujan tengah mengguyur. Arus lalu lintas saat kejadian terpantau tidak terlalu padat. Korban meluncur dari arah Sragen hendak menuju Solo untuk menunaikan tugas melatih tenis. Sedangkan truk tanpa muatan itu meluncur di depannya dalam kondisi terseok-seok karena kehabisan solar. Menurut pengemudinya, sesampai dekat SPBU Jati, Masaran, laju truk mendadak tersengal-sengal. Setelah

dicek ternyata bahan bakar solarnya habis. Setelah dipompa truk bisa berjalan meski tersendat. Melihat kondisi itu, pengemudi berupaya menepikan truknya. Namun ketika setengah badan depan truk sudah berhasil turun di bahu jalan, truk sudah tak bisa dipaksa lagi dan akhirnya terhenti total. Sementara, bodi dan roda belakang truk masih menjorok di aspal. “Nah, karena situasi itu lagi hujan mungkin pandangan korban sedikit terganggu. Karena kecepatannya tinggi dan kurang memperhatikan ada badan truk yang di aspal, sepeda motor pun menabrak truk hingga pengemudinya terjatuh dan luka parah,” papar Kanit Laka Polres Sragen, Ipda Murtiyoko, Kamis (31/10). Sementara, Kasat Lantas AKP Dudi Pramudia menambahkan korban mengalami luka parah sehingga tak terselamatkan. Sesaat setelah kejadian, polisi langsung meluncur ke lokasi kejadian untuk mengevakuasi korban dan kendaraan yang terlibat kecelakaan. Hasil penyelidikan, kecelakaan diduga terjadi karena korban dalam kecepatan tinggi terganggu pandangan akibat hujan, sehingga kurang memperhatikan ada truk yang mogok di depannya. n Wardoyo

Masrin Hadi Pasrah Jalani Eksekusi

SOLO—Setelah mangkir dari panggilan eksekusi hingga tiga kali, terpidana korupsi pembangunan Gladag Langen Bogan (Galabo), Masrin Hadi, akhirnya datang memenuhi panggilan eksekusi, Kamis (31/10). Masrin datang dengan diantar oleh anggota keluarganya ke Rutan Kelas I A Surakarta sekitar pukul 09.00 WIB. Setibanya di Rutan, Masrin kemudian melakukan proses registrasi. Mengenakan baju lengan panjang warna hijau dan celana jeans warna biru, mantan Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan dan Penanaman Modal Kota Solo ini tampak tenang saat digiring masuk ke dalam tahanan. “Yang bersangkutan langsung

Masrin datang ke Rutan Kelas I A Surakarta tanpa didampingi pengacaranya. Ia hanya diantar oleh beberapa anggota keluarganya. datang ke Rutan sekitar pukul 09.00 WIB. Setelah itu, ia menelepon pihak kejaksaan untuk melakukan registrasi,” kata Kasie Pidana Khusus (Pidsus) Kejari Surakarta, Erfan Suprapto mewakili Kajari Yuyu Ayomsari usai melakukan eksekusi. Erfan mengatakan sebelum menjalani eksekusi, Masrin diketahui sudah menjalani penahanan di Rutan selama delapan bulan. Sehingga ia tinggal menjalani hukuman sesuai dengan putusan MA yang memvonis dua tahun penjara kemudian dikurangi delapan

bulan. Selain itu ia juga dihukum membayar denda sebesar Rp 50 juta subsider tiga bulan kurungan dan membayar uang pengganti sebesar Rp 67,18 juta. “Apabila tidak mampu membayar uang pengganti, Masrin diharuskan menjalani hukuman penjara selama setahun. Tapi untuk keputusan itu kita tunggu sampai satu bulan setelah proses eksekusi ini,” ungkap Erfan. Sementara, Kepala Keamanan Rutan Kelas IA Surakarta, Benny Hidayat membenarkan proses eksekusi terhadap

Joglosemar | Rudi Hartono Joglosemar | Wardoyo

Kapolres Sragen Digugat Praperadilan SRAGEN—Seorang pensiunan Pegawai Negeri Sipil (PNS) asal Jalan Semeru IV No 23, Tegalrejo, Jebres, Solo, Djowo Soemito Atmojo resmi mengajukan gugatan praperadilan terhadap Kapolres Sragen ke Pengadilan Negeri (PN) Sragen, Kamis (31/10). Gugatan diajukan karena menurutnya dua laporan kasus perbuatan tidak menyenangkan dan pembongkaran bengkelnya di Pertigaan Beloran, Sragen, Juni lalu tidak ditindaklanjuti dengan serius oleh Polres. Selain itu, ia juga menganggap surat pemberitahuan penghentian penanganan dua laporan tersebut tidak sah. Gugatannya diajukan oleh dua kuasa hukumnya dari Kasyaf Law Firm Surakarta, Budhi Kuswanto dan Moh Syaifudin. Gugatan tersebut didaftar dengan nomor perkara 01/Pidpra-2013/PN Srg. Syaifudin mengatakan gugatan itu diajukan karena kliennya merasa dua laporannya ke Polres belum tertangani. Laporan itu tentang perbuatan tidak menyenangkan yang diduga dilakukan oleh HMZ, pengusaha dealer di Pungkruk, Sidoharjo, tertanggal 30 Mei 2013. Inti laporannya saat itu, HMZ diduga telah menggembok bengkelnya. Padahal, menurutnya, bengkel yang disita dan dijual oleh kurator ke HMZ itu masih dalam sengketa. Kemudian, laporan kedua yang diajukan sebulan kemudian soal pembongkaran bengkel juga dengan terlapor yang sama.

“Tapi sejak laporan diajukan sampai sekarang, klien saya merasa laporan itu tidak ditanggapi dan ditindaklanjuti secara signifikan oleh polisi. Bahkan sampai objek yang jadi sengketa sudah dibongkar, juga belum ada penanganan seperti yang klien saya harapkan,” ujar Syaifudin. Ia juga mengatakan akibat tindakan terlapor itu, kliennya tak hanya kehilangan bangunan namun juga barang dagangan bengkel, seperti oli dan drum. Menurutnya, meski bengkel disita karena dinyatakan pailit dan dijual, mestinya pendudukan aset oleh pembeli bisa diselesaikan secara kekeluargaan dan perdata terlebih dahulu, tanpa harus main bongkar serta usir. “Lalu surat kesimpulan penghentian penanganan laporan dari Itwasda Polda No B/8994/WX/2013 tertanggal 26 September 2013 menurut kami juga tidak sah secara hukum, karena kalau dihentikan sebab tidak cukup bukti, mestinya disampaikan lewat SP3 (Surat Perintah Penghentian Penyidikan),” tegasnya. Dari gugatan ini, kliennya berharap nanti ada penanganan kembali dari dua laporan itu sampai ada kepastian hukum. Kemudian kalau memang dinyatakan tak cukup bukti, bisa disampaikan secara resmi lewat SP3, bukan surat biasa. Sementara, dikonfirmasi, Kapolres AKBP Dhani Hernando mengaku belum bisa berkomentar karena dirinya belum mengetahui serta membaca materi gugatan mereka. n Wardoyo

RUMAH DUKA

THIONG TING SOLO

Jl. Kol Sutarto No. 79 Solo

Rud

Masrin tersebut. Menurutnya, saat dieksekusi Masrin dalam kondisi sehat meski sempat menjalani pemeriksaan jantung di Rumah Sakit Harapan Kita Jakarta.

Diduga Selewengkan Bansos, Kejari Periksa 57 Sekolah

CURI KABEL—Pencuri kabel di sebuah rumah kosong di Kampung Margorejo, Gilingan, Banjarsari, Agus Setiawan (31), menjalani pemeriksaan di Polsek Banjarsari, Kamis (31/10). Dari pria yang berprofesi sebagai pemulung ini diamankan barang bukti kabel yang sudah dikelupas seberat 5 kilogram.

PRAPERADILAN—Kuasa hukum dari Kasyaf Law Firm Surakarta, M Syaifudin menunjukkan surat gugatan praperadilan Kapolres Sragen atas kasus perbuatan tidak menyenangkan kliennya di PN Sragen, Kamis (31/10).

Masrin Hadi

“Kini yang bersangkutan resmi menjadi narapidana. Kondisi yang bersangkutan sehat dan bisa dilakukan penahanan untuk sementara waktu. Selanjutnya Masrin kita tempatkan di kamar masa pengenalan lingkungan (Mapeling), sebelum ditempatkan di tahanan tindak pidana korupsi,” terang Benny. Seperti diketahui, pada persidangan tingkat pertama, Pengadilan Negeri (PN) Surakarta memvonis Masrin terbukti secara sah dan meyakinkan melakukan tindak pidana korupsi berupa pengajuan agenda fiktif studi banding ke Surabaya dan Bali pada Desember 2006. Tindakan Masrin itu mengakibatkan kerugian negara sebesar Rp 134 juta. n Rudi Hartono

Bentrok Kendal, 2 Anggota FPI Divonis 4 Bulan SEMARANG—Dua anggota FPI yang terlibat dalam bentrokan melawan warga di Sukorejo, Kendal, Jawa Tengah, Satrio Yuwono (22) dan Bayu Agung Wicaksono (22) divonis empat bulan penjara dikurangi masa tahanan. Mereka dinyatakan terbukti memiliki senjata tajam dan terlibat dalam bentrokan pada Juli lalu itu. Hakim Ketua, Sukadi mengatakan kedua terdakwa terbukti melanggar pasal 2 ayat 1 UU Darurat No 12 Tahun 1951. Senjata tajam yang terdakwa bawa adalah pedang dan golok. “Menjatuhkan hu-

kuman kepada terdakwa atas tindak pidana membawa dan memiliki senjata tajam tanpa izin,” kata Sukadi di ruang sidang utama Pengadilan Negeri (PN) Semarang, Kamis (31/10). Vonis tersebut lebih ringan dari tuntutan Jaksa Penuntut Umum (JPU) yaitu tujuh bulan penjara. Hal itu melihat dari hal-hal yang meringankan terdakwa. “Terdakwa berperilaku sopan selama persidangan, belum pernah dihukum, masih muda, serta secara sukarela menyerahkan senjata tajam yang dikuasain-

ya,” tegas Sukadi. Menanggapi hal itu, jaksa menyatakan pikir-pikir dan kedua terdakwa menerima putusan hakim. Sementara itu sopir mobil FPI, Soni Haryono yang menabrak warga Kendal hingga tewas menjalani persidangan dengan agenda putusan sela. Sidang dengan terdakwa anggota FPI tersebut dijaga ketat oleh anggota kepolisian. Sedangkan anggota FPI yang hadir ke persidangan tidak banyak dan hanya memenuhi barisan depan kursi pengunjung di ruang sidang. n Detik

Terlibat Penembakan Polisi, 8 Pelaku Dibekuk JA K A R TA— D e t a s e m e n Khusus (Densus) 88 Antiteror Mabes Polri melakukan penangkapan terhadap delapan terduga teroris yang masuk dalam kelompok Abu Roban. Kelompok ini diperkirakan mengetahui aksi penembakan terhadap anggota polisi di Pondok Aren, Cirendeu dan Pamulang beberapa waktu lalu. “Sudah delapan orang kita ditangkap. Kemarin enam orang dan dua tersangka lagi ditangkap di Bima dan Sulawesi Selatan,” kata Kapolri Komjen Sutarman di Mabes Polri, Jakarta, Kamis (31/10) seperti dikutip di Viva. Sementara dijelaskan Kadiv Humas Polri, Irjen Ronny Franky Sompie, dua tersangka diduga mengetahui aksi penembakan berdasarkan bukti yang dikumpulkan. Mereka adalah Nurul Haq dan Hendi Albar. Ini berdasarkan keterangan dari Topan yang sudah ditangkap sebelumnya. “Densus 88 berupaya mencari karena sudah diketahui

kelompoknya dari Abu Roban,” katanya. Beberapa penangkapan terhadap terduga teroris kelompok Abu Roban dilakukan di Yogyakarta, Kebumen, Tangerang, Bone, dan NTB. Seluruh tersangka saat ini masih dikembangkan keterlibatannya. Khusus untuk pelaku yang tertangkap di Bone, diperkirakan terlibat kasus penembakan pada tahun 2005 terhadap lima anggota Brimob di Ambon dan juga kasus-kasus lain. “Sedang kita kembangkan agar segera terungkap seluruh kasus penembakan yang terjadi di Jakarta,” katanya. Selain terlibat aksi penembakan, kelompok Abu Roban diketahui terlibat perampokan di Medan dan perampokan yang baru-baru ini terjadi di Jakarta Timur. “Apakah ini terkait dengan pendanaan teroris, yang jelas ada pembuktian jika kegiatan mereka ada kaitannya untuk pencarian dana. Untuk menyiapkan ke-

giatan-kegiatan teror berikutnya,” jelas Ronny. Saat ini polisi sedang memburu dua orang yang diduga sangat dekat dengan aksi penembakan anggota polisi di Jakarta. Namun demikian, hingga kini belum diketahui data secara rinci terkait dua buron ini. “Delapan orang ini termasuk yang ditangkap di Sumedang. Sebenarnya nama-nama itu sudah pernah diekspos dan silakan melihat dari pemberitaan sebelumnya,” katanya. Disampaikan Ronny, sebenarnya sejak Januari hingga saat ini, polisi telah menangkap 32 terduga dalam kasus terorisme. Meski begitu, diperkirakan ada pelaku lain yang masih berkeliaran dan diduga sebagai pelaku dalam kasus penembakan terhadap anggota polisi. “Tapi sedang kita selidiki karena tidak mungkin hanya berdua saja. Perencanaan penembakan ini bisa saja dilakukan bersama-sama,” katanya. n Widi Purwanto

SOLO—Kejaksaan Negeri (Kejari) Surakarta memeriksa sebanyak 57 sekolah penerima dana bantuan sosial (Bansos) aspirasi anggota DPRD Provinsi Jateng senilai Rp 1,5 miliar karena ada indikasi diselewengkan. Bantuan itu diambilkan dari APBD Perubahan Provinsi Jateng tahun 2010 yang diperuntukkan bagi ratusan sekolah di seluruh Jateng dengan nilai total anggaran Rp 214 miliar. Menurut Kasie Pidana Khusus (Pidsus) Kejari Surakarta, Erfan Suprapto, pemeriksaan terhadap 57 sekolah tersebut merupakan instruksi dari Kejati Jateng. Data di Kejati menyebutkan adanya indikasi penyimpangan anggaran bantuan tersebut, seperti tidak sesuai dengan ketentuan dan tidak tepat sasaran. “Dua hari lalu kita sudah memeriksa sebanyak 57 sekolah dari tingkat Taman Kanakkanak (TK) sampai dengan tingkat universitas atau sekolah tinggi di Solo,” terang Erfan mewakili Kajari Yuyu Ayomsa-

Perahu Terbalik di WKO, Seorang Petani Tewas

SRAGEN—Musibah kecelakaan transportasi air kembali terjadi di areal Waduk Kedung Ombo (WKO) tepatnya di wilayah Ngargotirto, Kecamatan Sumberlawang, Kamis (31/10) pukul 06.30 WIB. Sebuah perahu yang ditumpangi petani setempat terbalik hingga mengakibatkan satu orang korban tewas. Korban tewas adalah Saidi (65), warga Dukuh Kali Wuluh RT 26, Desa Ngargotirto, Sumberlawang. Petani yang hendak berangkat ke tegalan di seberang pulau di WKO itu ditemukan meregang nyawa setelah perahu yang ditumpanginya terbalik hingga membuatnya tenggelam. Informasi yang dihimpun di lapangan, musibah tersebut terjadi ketika hari masih sangat pagi sekitar pukul 06.30 WIB. Meski usianya sudah berumur, korban nekat menaiki perahunya sendirian. Semula korban memang berhasil mendayung perahunya ke tengah. Nahas, belum sampai setengah jalan perahunya yang basah oleh air membuatnya terpeleset. Hal itu membuat perahu oleng hingga kemudian terbalik. Korban tak kuasa menguasai keadaan. Bersamaan dengan terbaliknya perahu, tubuhnya langsung tenggelam. Meski mencoba bertahan, namun tenaga tu-

Ruang

Nama Alm/Almh

Alamat

C

INDARSID SETYA GRAHA (SIE KIAN ING)

Jl. Yos Sudarso No. 260 Kratonan SOLO

Paviliun Kapitein Liem Djie Bo

ri, Kamis (31/10). Erfan menerangkan setiap sekolah di Solo menerima bantuan itu masing-masing sebesar Rp 10 juta hingga Rp 50 juta. Sebagian besar dana itu digunakan untuk merehab gedung dan pengadaan laboratorium. “Pemeriksaan masih berjalan, untuk saat ini kita baru mencari berapa besar penyimpangannya atau dugaan korupsi yang dilakukan oleh tim atau penyalur bantuan tersebut,” terangnya. Erfan kembali menerangkan sebagian besar TK hingga perguruan tinggi yang menerima bantuan tersebut berstatus lembaga pendidikan milik swasta. Bahkan, ada salah satu sekolah setelah menerima bantuan itu malah bubar karena tidak memiliki siswa. Pengurus dan guru dari sekolah tersebut pun pergi entah ke mana. “Sementara belum bisa kita sebutkan sekolahnya. Kita masih mengumpulkan data dan keterangan dari para saksi,” ungkap Erfan. n Rudi Hartono

anya rupanya tak sanggup untuk bertahan lama. Tubuhnya langsung menghilang dari permukaan air. Kejadian itu sempat terlihat oleh dua orang saksi yakni Joko Susilo dan Nuriwan. Melihat kejadian tersebut, mereka langsung berusaha menolong. Tak lama kemudian datang aparat Polsek Sumberlawang dan bersama mereka akhirnya berhasil menemukan tubuh korban. Sayangnya, saat berhasil diangkat, korban sudah tidak terselamatkan. Kapolres Sragen, AKBP Dhani Hernando melalui Kapolsek Sumberlawang, AKP Sugiyanto membenarkan adanya kejadian tersebut. Ia mengatakan berdasarkan informasi dari saksi-saksi, korban meninggal karena terpeleset saat menaiki perahunya ketika menyeberang WKO. “Ceritanya, korban akan berangkat ke tegalan. Karena lokasi tegalan ada di seberang dan harus melewati WKO, ia lalu menggunakan perahu kecil miliknya,” paparnya. Setelah berhasil diangkat, jasad korban sempat dilakukan visum oleh petugas medis dari puskesmas setempat. Karena tidak ada tanda-tanda penganiayaan dan kekerasan, jasad korban langsung diserahkan ke pihak kerabat untuk dimakamkan. n Wardoyo

Usia Tgl Masuk Tgl Pemakaman/Kremasi

77 Th

31-10-13

03-11-13


Klaten & Boyolali jumat, 1 november 2013

3

www.joglosemar.co

Rem Blong, Truk Hantam Xenia Penuh Peziarah Tanpa ampun, truk yang bermuatan tujuh ton plastik itu langsung menghantam Xenia berpenumpang sembilan orang hingga terdorong maju dan menabrak truk trailer di depannya BOYOLALI—Sebuah truk bermuatan plastik mengalami rem blong di jalur lingkar utara Boyolali, Kamis (31/10). Nahas, truk langsung menghantam sebuah mobil Daihatsu Xenia penuh penumpang hingga ringsek berat. Delapan orang terluka dalam kecelakaan yang terjadi 200 meter sebelum tikungan Kalikiring, Mojosongo tersebut. Dari informasi yang diperoleh Joglosemar menyebutkan, korban luka yakni keluarga M Yusuf (65), dari Parung

Panjang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Saat itu mereka bersembilan tengah dalam perjalanan hendak melakukan ziarah ke makam presiden pertama RI, Soekarno di Blitar, Jatim. Kecelakaan tersebut terjadi saat sebuah truk muatan plastik H 1503 QA yang dikemudikan Zaenuri (41), warga Desa Kedungsari, Kecamatan Gebog, Kabupaten Kudus tengah melintas di jalur lingkar utara Boyolali atau Jalan Prof Soeharso dari arah Semarang menuju ke Solo. Sesampainya di lokasi kejadian yang merupakan turunan tajam, tiba-tiba rem truk blong. Nahas, di depan truk terdapat Xenia B 1092 NFW yang dikemudikan Wahidin, warga Cilangkap, Parung Panjang, Bogor. Tanpa ampun, truk yang bermuatan tujuh ton plastik itu langsung menghantam Xenia berpenumpang sembilan orang hingga terdorong maju dan menabrak truk trailer di

Polres Boyolali Lepas Napak Tilas Brimob BOYOLALI—Dua peleton personel gabungan Polri dan TNI Boyolali ikut dalam napak tilas sejarah perjuangan Bhayangkara Polri. Pelepasan sekitar 80 personel TNI/Polri tersebut dilakukan di Mapolres Boyolali, Kamis (31/10). Pemberangkatan dilakukan langsung oleh Kapolres Boyolali AKBP Budi Haryanto didampingi jajaran Muspida Boyolali serta Kepala Detasemen C Pelopor Satuan Brimob Polda Jateng, AKBP Sudiyana. Peserta napak tilas dari Boyolali ini melakukan perjalanan menuju Prambanan. Napak tilas dalam rangka HUT Korps Brigade Mobil (Brimob) ke-68 yang jatuh pada 14 November mendatang ini, merupakan lanjutan perjalanan panjang jalan kaki dari Sabang sampai Merauke oleh korps baret biru tersebut. Menurut Kapolres, kegiatan napak tilas ini bertujuan untuk menumbuhkembangkan semangat perjuangan anggota Polri. Kapolres mengingatkan, waktu perjuangan kemerdekaan, Polri ikut andil dalam melawan Belanda yang hendak merebut Indonesia. Perjalanan napak tilas dari Sabang sampai Merauke ini sendiri menempuh jarak sejauh 8.174 kilometer. Napak tilas dilakukan secara estafet hingga jarak tersebut tuntas ditempuh. “Melalui napak

tilas ini semangat perjuangan Polri diharapkan dapat terus berkembang,” ungkap Kapolres. Kepala Detasemen C Pelopor Satuan Brimob Polda Jateng, AKBP Sudiyana mengatakan, untuk Jawa Tengah, estafet diterima dari Mantingan, Ngawi Jatim. Kemudian napak tilas dilanjutkan menuju Semarang kemudian ke Boyolali dan selanjutnya ke Prambanan. Kemudian di perbatasan antara DIY dengan Jawa Tengah tersebut, panji-panji kesatuan yang dibawa napak tilas itu akan diserahkan kepada Brimob Polda DIY, untuk selanjutnya diteruskan perjalanan menuju Purworejo, Kebumen, dan Cilacap. “Napak tilas ini dimulai 21 Agustus lalu dari Sabang, Provinsi NAD, dan direncanakan perjalanan ini berakhir di Mako Brimob Kelapa Dua Jakarta di puncak HUT Brimob tanggal 14 November mendatang,” jelas dia. Acara pelepasan napak tilas tersebut, juga dihadiri Bupati Boyolali Seno Samodro, Ketua DPRD S. Paryanto, Dandim 0724/Boyolali Letkol Arm Dedy Zulkifli, Wakil Ketua Pengadilan Negeri Boyolali. Selain puluhan anggota Brimob, perjalanan ini juga diikuti Satuan Sabhara, pasukan TNI-AD dari Kodim Boyolali, dan Resimen Mahasiswa (Menwa). n Ario Bhawono

Joglosemar | Ario Bhawono

NAPAK TILAS—Kapolres Boyolali AKBP Budi Haryanto didampingi Bupati Boyolali Seno Samodro serta jajaran Muspida lainnya, melepas pasukan guna mengikuti napak tilas dalam rangka HUT ke-68 Brimob, Kamis (31/10).

depannya. Mobil berpenumpang sembilan orang tersebut kemudian oleng ke kanan hingga berbalik arah. Sementara truk yang remnya blong juga oleng ke kanan hingga kembali menabrak bagian depan mobil Xenia hingga ringsek. Truk plastik tersebut akhirnya masuk ke ladang penduduk sedang truk trailer terus melaju. Mengetahui kecelakaan itu, warga dan pengguna jalan lainnya langsung datang memberikan pertolongan. Mereka berupaya mengeluarkan korban dari dalam mobil yang ringsek berat. Sejumlah korban sempat terjepit bodi mobil yang ringsek sehingga butuh waktu untuk mengevakuasi mereka. Selanjutnya korban dibawa ke rumah sakit untuk perawatan medis. Dari sembilan penumpang, delapan di antaranya terluka. Korban luka yakni M Yusuf (65) dan istrinya, Saliyah (60). Kemudian adik iparnya, Acik (50) serta anak perempuann-

ya Unah Yusup (32). Korban lainnya yakni anak-anak yang merupakan cucu M Yusuf, yakni Sofi Fikri Nafis (7), Lintang Kirana (12), Halifah (5), dan Nia (7). Korban yang mengalami luka paling parah yakni Acik dan Saliyah, mengingat saat kejadian mereka duduk di kursi paling belakang. “Kami hendak ziarah ke makam Bung Karno di Blitar tetapi malah mendapat musibah ini,” tutur M Yusuf yang mengalami luka di bagian tangannya. Sementara itu menurut Zaenuri, sopir truk, mulanya kondisi rem truknya bagus. Namun saat melaju di turunan itu, tiba-tiba saja dia merasakan rem blong. Dia mengaku saat itu tengah perjalanan mengantarkan plastik dari Jakarta menuju Solo. “Remnya blong saat turunan, sudah tidak bisa menghindar lagi karena jaraknya sangat mepet,” kata dia. Kapolres Boyolali AKBP Budi

Joglosemar | Ario Bhawono

MOBIL RINGSEK—Kondisi mobil Xenia yang ringsek setelah ditabrak truk yang mengalami rem blong di jalur lingkar utara, Kamis (31/10). Delapan orang penumpang Xenia terluka dan harus dirawat di rumah sakit. Haryanto melalui Kasatlantas AKP Alil Rinenggo terkait kejadian ini menegaskan tidak ada

Kuota Tetap, Elpiji 3 Kg Langka KLATEN—Elpiji tabung ukuran tiga kilogram diperkirakan akan langka hingga November 2013. Hal ini dikarenakan Leading Order (LO) atau kuota elpiji tabung tiga kilogram untuk agen tak bertambah. Kelangkaan ini mulai dirasakan masyarakat, mereka mengaku kesulitan mencari tabung elpiji tiga kilogram. “Terkadang dua hari baru bisa beli, padahal gas yang di rumah sudah habis. Jika sudah begitu, kami lebih memilih menggunakan kayu bakar untuk masak sampai dapat gas,” papar wiwik, warga Juwiring, Kamis (31/10). Kelangkaan tersebut, menurut Koordinator agen elpiji Kabupaten Klaten, Aditya Nugroho, disebabkan peningkatan kebutuhan masyarakat terhadap gas elpiji tiga kilogram. “Meningkatnya kebutuhan dikarenakan banyaknya masyarakat yang menggelar hajatan di bulan ini dan memanfaatkan elpiji tiga kilogram untuk memasak. Peningkatan cukup signifikan, padahal tidak ada penambahan pasokan dari Pertamina,” paparnya saat ditemui Joglosemar. Ia mengatakan kondisi inilah yang menyebabkan stok elpiji tiga kilogram di tingkat pengecer cepat habis. Selain itu, banyaknya usaha rumahan yang memanfaatkan elpiji bersubsidi ini juga ikut meningkatkan kebutuhan akan tabung

Joglosemar | Angga Purnama

DIKURANGI—Seorang karyawan tengah menata tabung gas elpiji 3 Kg yang siap didistribusikan di Klaten Kota, Kamis (31/10). Kuota Oktober-November dikurangi untuk ditambahkan di bulan Desember sebagai persiapan peningkatan kebutuhan pada saat Natal dan Tahun Baru hijau itu. “Elpiji tiga kilogram sebenarnya diperuntukkan untuk rumah tangga saja. Sehingga jika ada penggunaan di sektor usaha, otomatis kebutuhan gas elpiji tiga kilogram menjadi meningkat,” kata dia. Aditya menerangkan, untuk wilayah Klaten, kuota yang digelontorkan melalui 10 agen sebanyak 22.250 tabung per harinya. Jumlah tersebut untuk memasok 741 pangkalan di seluruh wilayah Klaten. Sejauh ini, jumlah tersebut telah mencukupi kebutuhan dan sudah diatur agar terdistribusi secara merata. “Namun karena tingginya kebutuhan, maka stok yang ada di pangkalan cepat habis,” ungkapnya. Sementara itu, Kabag Perekonomian, Pri Harsanto,

mengatakan selain adanya peningkatan kebutuhan warga, kelangkaan elpiji tiga kilogram juga dipengaruhi adanya pengalokasian 2,5 persen stok bulan Oktober hingga November untuk bulan Desember. Hal ini dilakukan untuk menambah lima persen alokasi elpiji tiga kilogram di bulan Desember untuk mengantisipasi tingginya kebutuhan pada saat Natal dan Tahun Baru 2014 mendatang. “Selain itu, sebagai pijakan penentuan alokasi tahun depan agar cukup besar. Sementara untuk antisipasi kekurangan di bulan November ini, Hiswana Migas sudah mengajukan tambahan fakultatif sebesar 100 persen dari alokasi harian,” terangnya. n Angga Purnama

Produksi Ikan Air Tawar di Klaten Capai 5.130 Ton KLATEN—Produksi ikan tawar di kawasan Minapolitan di Klaten mencapai 5.130 ton di tahun ini. Jumlah tersebut terus meningkat dari tahun ke tahun. Data di Bidang Perikanan Dinas Pertanian (Dispertan) Klaten menyebutkan di tahun 2010 komoditas ikan air tawar jenis nila di kawasan Minapolitan mencapai 2.752 ton. Pada tahun 2011 mencapai 5.763 ton atau terjadi peningkatan hingga dua kali lipat. Sementara di tahun 2012 terjadi peningkatan sekitar 3.368 ton menjadi 9.131 ton. Sedangkan di tahun 2013 perolehan produksi hingga bulan Juni mencapai 5.13 ton. Kabid Perikanan, Wisnu Wijaya Putra mengatakan produksi tersebut dicapai di delapan desa yang masuk dalam

kawasan minapolitan, yakni Desa Jeblog di Kecamatan Karanganom, Desa Wunut dan Daleman di Kecamatan Tulung, serta Desa Jimus, Janti, Nganjat, Ponggok dan Sidowayah di Kecamatan Polanharjo. Menurutnya, jumlah tersebut akan terus meningkat hingga akhir tahun ini. “Capaian produksi cenderung meningkat dari tahun ke tahun. Jumlah di tahun ini dipastikan meningkat dari tahun sebelumnya karena hingga pertengahan tahun saja sudah menembus lebih dari 5.000 ton,” ungkapnya, Kamis (31/10). Ia menjelaskan, peningkatan produksi ikan air tawar tersebut dipengaruhi perkembangan budidaya ikan air tawar di kawasan tersebut.

Selain itu, keberadaan Sumber Daya Air (SDA) yang mengalir sepanjang tahun di kawasan yang menjadi percontohan nasional itu memengaruhi pertumbuhan kolam ikan yang banyak. “Jumlah kolam ikan di Minapolitan dari tahun ke tahun juga terus berkembang. Sehingga hasilnya juga semakin bertambah,” terangnya. Wisnu menambahkan, meskipun capainya cukup besar di delapan desa, namun jumlah lahan yang tergarap baru seluas 38 hektare. Padahal terdapat 52 hektare lahan yang memiliki potensi besar menjadi lahan budidaya ikan air tawar. “Saat ini yang tergarap baru 38 hektare. Sementara sisanya akan diupayakan di tahun depan,” paparnya. n Angga Purnama

Dana Bansos untuk Sekolah Islam Diduga Dikorupsi BOYOLALI—Penyaluran dana Bantuan Sosial (Bansos) 2010 dari Pemprov Jateng ke sekolah-sekolah swasta Islam di Kabupaten Boyolali, diduga dikorupsi. Ada indikasi, dana Bansos senilai miliaran rupiah yang disalurkan ke sekolah-sekolah itu diselewengkan. Dari informasi yang diperoleh Joglosemar di lingkungan kejaksaan menyebutkan, ada lebih dari 150 sekolah swasta Islam di seluruh wilayah Kabupaten

Boyolali yang memperoleh dana Bansos tersebut dari Pemprov Jateng. Mulai dari sekolah Islam Bustanur Atfal (sekolah swasta islam setingkat TK), Madrasah Diniyah (Madin), Madrasah Ibtidaiyah (setingkat SD), dan Madrasah Tsanawiyah (setingkat SMP). Rata-rata pihak sekolah itu, memperoleh bantuan Bansos 2010 dari Pemprov senilai Rp 5 juta hingga 30 juta. Modus yang digunakan dalam melakukan upaya penyele-

wengan dana Bansos, disinyalir dengan melakukan pemotongan dana, menggunakan proposal atau alamat fiktif. Kepala Kejaksaan Negeri (Kajar) Boyolali, Hendrik Selalalu saat dikonfirmasi membenarkan adanya upaya pengusutan kasus dugaan penyelewengan dana Bansos itu. Sejauh ini, upaya pengusutan yang dilakukan pihaknya masih dalam tahap awal penyelidikan dengan Mengumpulkan Bahan dan

Keterangan (Pulbaket) dari pihak sekolah Islam yang mendapat bantuan dana sosial itu. Kemarin, sebanyak 15 pihak sekolah itu dipanggil jajarannya untuk dimintai keterangan. Mereka dimintai keterangan terkait adanya dugaan penyimpangan penyaluran dan pengelolaan dana Bansos dari Pemprov itu ke sekolah. Dalam waktu dekat, jajarannya akan memanggil pihak sekolah lainnya yang memperoleh dana Bansos terse-

but.”Upaya penyelidikan masih dalam tahap Pulbaket. Masih kami telusuri apakah ada bukti kuat penyimpangan,” ujar Kajari. Upaya pengusutan kasus dugaan penyelewengan dana Bansos ini juga dilakukan Kejaksaan Negeri di seluruh wilayah Jawa Tengah. Kejaksaan Tinggi Jateng memerintahkan seluruh Kejari yang ada di wilayahnya untuk melakukan penyelidikan lebih lanjut. n Ario Bhawono

korban jiwa dalam kecelakaan tersebut. Korban hanya mengalami luka ringan saja. Saat

ini pihaknya masih melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait kasus ini. n Ario Bhawono

UMK Boyolali Rp 1.116.000 BOYOLALI—Setelah sempat deadlock, akhirnya rapat tri partit antara pengusaha dan buruh yang difasilitasi Pemkab Boyolali menemukan kesepakatan angka opsional Upah Minimum Kabupaten (UMK) tahun 2014 sebesar Rp 1.116.000 per bulan. Demikian dibenarkan Bupati Boyolali Seno Samodro, di sela-sela acara pelepasan napak tilas perjuangan Bhayangkara Satuan Brimob di Polres Boyolali, Kamis (31/10). Kesepakatan tersebut dicapai dalam rapat Dewan Pengupahan Kabupaten Boyolali pada Rabu (30/10) kemarin. “Kami mengucapkan selamat atas kelonggaran hati kedua belah pihak, bisa menyikapi secara dewasa dan Bupati akan mengawal pelaksanaan UMK di Boyolali,” ungkap dia. Rapat Dewan Pengupahan Kabupaten Boyolali yang dilangsungkan Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Dinsosnakertrans) di antaranya dihadiri Kepala Dinsosnaketrans Joko Suyono, Taqrir Edi Permadi, Kepala Kesbangpol, Joko Wasito dari DPK Apindo Boyolali, Wahono dari DPC SPN Boyolali, Aryoko dari DPC SPSI Boyolali, Sulistiarso dari kalangan akademisi, serta Marsudi sebagai tokoh masyarakat. Semula tetap tidak ada kesepakatan rekomendasi satu angka usulan UMK tahun 2014 ke Bupati. Kalangan pengusa-

ha yang diwakili DPC Apindo sebelumnya tetap berpegang pada angka Rp 1.032.000. Sementara DPC SPN maupun DPC SPSI tetap menginginkan UMK sebesar Rp 1.200.000 sesuai dengan Kebutuhan Hidup Layak (KHL). Sehingga kemudian muncul angka opsional berdasarkan dua angka usulan tersebut dibagi rata, dan menghasilkan angka opsional Rp 1.116.000 yang akan direkomendasikan sebagai angka UMK Boyolali tahun 2014 ke Gubernur. Terpisah, Wanono Ketua SPN Boyolali mengatakan rapat Dewan Pengupahan berlangsung alot. Meskipun akhirnya diambil angka solusi dengan cara dirata-rata, namun menurut dia pihaknya berharap besaran UMK sama dengan KHL yakni Rp 1.200.000.“Kami tidak merekomendasikan angka opsional itu, tetapi sepenuhnya kami serahkan kepada Bupati, harapan kami Bupati bisa berbesar hati angka itu bisa naik sesuai KHL,” imbuh dia. Seperti yang diberitakan sebelumnya, penentuan usulan UMK Boyolali tahun 2014 antara buruh dan pengusaha terjadi kebuntuan. Masing-masing pihak bersikeras pada usulan mereka tetap diajukan ke Gubernur. Sementara menurut Bupati, Gubernur menghendaki usulan yang diajukan hanya satu angka. n Ario Bhawono

Pemkab Batasi Pemasangan Alat Peraga Kampanye KL ATE N—Pe ma s a nga n alat peraga kampanye di wilayah Kabupaten Klaten akan dibatasi. Hal tersebut menyusul terbitnya Surat Keputusan (SK) Bupati tentang zona pemasangan alat peraga kampanye. Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), Bambang Giyanto, mengatakan dalam SK bernomor 270/959/2013 itu disebutkan ketentuan tempat pemasangan alat peraga kampanye di luar ruangan. Di antaranya satu Partai Politik (Parpol) hanya diperbolehkan memasang satu baliho atau papan reklame di masing-masing desa dan bendera hanya dapat dipasang oleh Parpol pada zona yang telah ditetapkan. “Zona yang dibolehkan dipasang alat peraga kampanye antara lain di sepanjang jalan kecamatan di luar jalan protokol,” paparnya, Kamis (31/10). Menurutnya, pihaknya akan segera mengajak koordinasi dengan Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) dan Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD). Tujuannya untuk menyamakan persepsi tentang pemahaman terhadap aturan

yang sudah disahkan. “Kami tentu akan segera bergerak untuk menyisir atribut kampanye yang sudah dipasang. Kalau memang tidak sesuai dengan zona yang diatur KPUD maka akan langsung diambil tindakan,” ungkapnya. Sementara itu, Ketua KPUD Klaten, Siti Farida, mengatakan untuk mendukung peraturan yang akan diberlakukan oleh Pemkab, pihaknya telah menerbitkan SK dengan nomor 61/ KPTS/KPU.Kab012.328461.2013 tentang Zona atau Wilayah Pemasangan Alat Peraga Kampanye. Dalam aturan tersebut sudah diatur batasan pemasangan alat peraga kampanye. “Antara lain yang boleh ditampilkan hanya nomor urut, dan penyampaian visi misi. Pemasangan spanduk juga dibatasi maksimal satu pada wilayah yang ditetapkan dengan ukuran panjang tujuh meter dan lebar 1,5 meter,” katanya. Selain itu, dalam penertibannya akan melibatkan pihak Panwaslu dan Satpol PP. Menurutnya, aturan tersebut dibuat untuk menertibkan jalannya kampanye untuk Pemilu 2014 mendatang. n Angga Purnama


Solo

4

JUMAT, 1 NOVEMBER 2013

www.joglosemar.co

Pernyataan Anggota Dewan Diprotes Kalau Dewan ngomongnya seperti itu (meminta Pemkot menarik diri) mending mundur saja sebagai wakil rakyat Suharsono

Kuasa Hukum Pemkot Surakarta

BALAIKOTA—Pernyataan kalangan legislatif yang me-

minta Pemerintah Kota (Pemkot) Surakarta menarik diri dari konflik keraton, mendapat reaksi keras dari pihak Pemkot. Salah seorang Kuasa Hukum Pemkot Surakarta, Suharsono, bahkan meminta anggota dewan yang mengeluarkan pernyataan tersebut mundur sebagai wakil rakyat. Suharsono berdalih, apa yang diungkapkan kalangan dewan bukanlah cermin sebagai seorang warga Solo terlebih wakil rakyat. “Kalau Dewan ngomongnya seperti itu (meminta Pemkot

menarik diri) mending mundur saja sebagai wakil rakyat, karena itu bukan wakil rakyat,” tegas Suharsono saat dihubungi Joglosemar, Kamis (31/10). Pria yang juga masuk sebagai tim cagar budaya itu menambahkan, apa yang diungkapkan oleh anggota DPRD salah besar. Menurutnya, sebagai seorang wakil rakyat mereka tidak pantas berbicara seperti itu. Terlebih, mereka meminta Pemkot mengikuti apa yang dikehendaki oleh Lembaga Dewan Adat Keraton untuk

tidak ikut campur dalam konflik berkepanjangan tersebut. “Itu salah besar, seharusnya DPRD tidak ngomong seperti itu. Tetapi, mari kita duduk satu meja, melepaskan ego, dan menyamakan persepsi untuk menyelesaikan konflik dalam keraton,” ungkapnya. Suharsono mengakui, secara hukum adat memang keraton merupakan milik keluarga. Tetapi, secara sosiologis keraton adalah milik masyarakat Surakarta. Pihaknya sangat menyayangkan keluarnya state-

ment dari kalangan legislatif tersebut. Pasalnya, Pemkot sangat berhak untuk ikut campur dalam menangani konflik keraton. “Bagaimana bisa Pemkot tidak bisa turut campur, pemerintah pusat saja ikut campur yakni dengan pengawasan ketat dari pemerintah pusat. Itu juga merupakan bentuk ikut campur. Dan Pemkot itu punya kompetensi untuk ikut campur Undang-Undangnya itu ada yakni Nomor 11 Tahun 2010,” urainya. Diberitakan sebelumnya,

anggota Komisi IV Umar Hasyim menilai, rencana Walikota yang akan melaporkan Eddy Wirabhumi dari kubu Lembaga Dewan Adat Keraton, justru kontra produktif dengan upaya penyelesaian konflik keraton. “Buat apa dilaporkan? Tidak usah ngambra-ambra (melebar), itu malah nambahi kerjaan Pak Wali saja. Meskipun pada praktiknya yang memproses pelaporan itu ditangani Bagian Hukum dan Hak Asasi Manusia, tetap saja melibatkan Walikota untuk konsultasi. Ini kan malah

legan golek momongan,” kata Umar kepada wartawan, Rabu (30/10). Hal senada disampaikan Wakil Ketua DPRD Supriyanto. Menurutnya, langkah reaktif Walikota itu tak perlu diteruskan karena justru lepas dari substansi persoalan. “Kalau seperti ini, artinya konflik justru bergeser dari internal keluarga keraton, menjadi perseteruan antara keluarga keraton dengan Pemkot. Tidak perlu seperti itu, karena justru hanya menghabiskan energi,” kata dia. n Ari Purnomo

Alokasi Motor Dinas Ditambah

KARANGASEM—Pemkot Surakarta menganggarkan Rp 1,89 miliar untuk mencukupi kebutuhan motor dinas. Sebanyak 118 motor baru itu akan dibagikan ke sejumlah Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD). Pengadaan motor tersebut masuk dalam kegiatan Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset (DPPKA). Anggota Komisi III M Al Amin mengatakan, pengadaan motor tersebut meningkat dibanding hasil pembahasan Kebijakan Umum Anggaran dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUA PPAS) APBD 2014. Awalnya, jumlah motor yang hendak disediakan hanya 94 unit dengan harga persatuan Rp 16 juta. “Pada rapat kerja pembahasan RKA (Rencana Kegiatan Anggaran) dengan DPPKA disepakati penambahan jumlah motor baru. Itu karena ada pertimbangan kebutuhan di lapangan” ungkap Amin, Kamis (31/10). Amin menjelaskan, penyesuaian kebutuhan itu dilakukan pada pengadaan motor dinas lurah pasar dan penarik retribusi Pedagang Kaki Lima (PKL). Dalam KUA PPAS dianggarkan untuk 40 unit, kini menjadi 46 unit. Sementara untuk motor dinas Puskesmas bertambah dari 38 unit menjadi 48 unit. Adapun 24 unit lainnya digunakan untuk motor operasional sejumlah SKPD

“Khusus untuk Dinas Pengelolaan Pasar (DPP), rencananya didistribusikan untuk 38 lurah pasar dan delapan unit untuk penarik retribusi,” ujarnya. Bergantian Pihaknya sempat mengusulkan agar distribusi motor diarahkan untuk penarik retribusi terlebih dahulu. Alasannya, jumlah keseluruhan penarik retribusi hanya 15 orang, sehingga memungkinkan untuk dicukupi semuanya. Selain itu, mobilitas mereka lebih banyak dibanding lurah pasar. “Atau tetap diberikan delapan unit, tetapi 15 orang itu bisa menggunakan bergantian untuk shift pagi dan malam. Tetapi teknisnya memang kami serahkan ke DPP saja,” tambahnya. Terkait hal itu, Kepala DPP Subagyo mengatakan, pengadaan motor baru itu akan diprioritaskan untuk lurah pasar. “Untuk penarik retribusi yang belum mendapat jatah, akan diusulkan berikutnya. Kalau satu motor untuk dua orang akan sulit tanggung jawab perawatannya.” Wakil Ketua Komisi III Quatly Abdulkadir Alkatiri menambahkan, pengadaan motor dinas itu diharapkan ikut meningkatkan kinerja mereka. ”Harusnya ada efek positif dengan fasilitas ini. Salah satunya dari optimalisasi penarikan retribusi PKL, tentu harus lebih baik.” n Dini Tri Winaryani

Kerap Ambruk, Baliho Purwosari Diperbaiki

Joglosemar | Abdullah Azzam

BALIHO ROBOH—Sejumlah petugas melepas baliho yang roboh akibat angin kencang di perempatan Purwosari, Jalan Slamet Riyadi, Solo, Rabu (30/10). LAWEYAN—Baliho di dekat kawasan Solo Center Point (SCP) Purwosari, atau tepatnya di depan Omah Lawa yang ambruk pada Rabu (30/10) lalu, akhirnya dicabut. Namun pencabutan itu hanya sementara. Baliho milik Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset (DPPKA) itu akan dipasang lagi dengan konstruksi yang lebih kuat. Kasubbag Pendaftaran dan Pendataan DPPKA Kota Surakarta, Puguhno Mersiyanto menjelaskan, setelah diturunkan pascaambruk, baliho itu kini sedang diperbaiki. “Konstruksi baliho bukan hanya sekadar dilas, namun juga akan diganti. Nantinya akan ditanam supaya lebih kuat. Memang untuk kawasan di dekat SCP Purwosari itu entah kenapa agak beda ya embusan anginnya. Apalagi kondisi alam agak susah diprediksi,” ujar Puguhno saat ditemui di kantornya, Kamis (31/10).

Ia menambahkan, beberapa titik baliho juga akan diperbaiki. Anggaran untuk perbaikan itu pun sebenarnya sudah tersedia, namun ternyata justru peristiwa angin kencang terlebih dulu terjadi. “Beberapa titik yang akan kita perbaiki. Seperti di Mangkunegaran, Timuran, Gading, dekat Grapari Telkomsel, dan Balapan,” ungkapnya. Sejauh ini, kasus robohnya baliho di kawasan Kota solo terbilang minim. Namun demikian, anggaran perbaikan tetap disiapkan. Sementara itu, seringnya baliho roboh di dekat kawasan SCP Purwosari tersebut dibenarkan oleh Madi, salah seorang pedagang di kawasan itu. “Sudah sekitar tiga baliho di sini roboh. Fondasinya sering kalah dan akhirnya hancur. Apalagi ukurannya kecil sehingga kalau ada angin kencang sering tidak kuat menahannya,” ujarnya. n Putradi Pamungkas

Joglosemar | Abdullah Azzam

MAKAM DIPINDAHKAN—Ahli waris melihat makam kerabatnya yang berada di Makam Gayamsari, Margomulya, Banyuanyar, Banjarsari, Kamis (31/10). Pemerintah berharap para ahli waris yang kerabatnya dimakamkan di TPU tersebut untuk segera melapor karena makam tersebut akan dibangun shelter PKL.

Material Granit Koridor Jensud Diperkuat BALAIKOTA—Banyaknya material granit yang rusak di koridor Jenderal Sudirman (Jensud), menjadi perhatian tersendiri Dinas Tata Ruang Kota (DTRK) Kota Surakarta. Untuk itu, selama perbaikan di koridor Jensud, DTRK meminta rekanan dalam hal ini Satker Kementerian Pekerjaan Umum (Kemen PU) untuk serius menanganinya. Pasalnya, kerusakan granit tidak hanya terjadi pada satu lokasi saja, tetapi di tiga titik. Mulai dari Bundaran Gladag, Tugu Pamandengan dan Tugu Jam Pasar Gede Harjonagoro. Kabid Perencanaan Ruang Dinas Tata Ruang Kota (DTRK) Nunung Setyonugroho mengatakan, perbaikan yang dimulai Oktober ini difokuskan pada penguatan material granit. “Kita

minta agar material granit diperkuat, karena selama ini banyak yang rusak,” ungkapnya kepada wartawan, Kamis (31/10). Dari pantauan Joglosemar di lapangan, terlihat kerusakan material granit di sejumlah titik. Tidak hanya di jalur kendaraan, tetapi juga pada jalur penjalan kaki (pedestrian). Granit yang dipasang pada 2012 lalu itu banyak yang retak bahkan ada beberapa yang pecah. Seperti terlihat di Bundaran Gladag. Kerusakan granit ini diduga karena material tidak mampu menahan beban kendaraan yang melintas di kawasan tersebut. Sementara untuk kawasan pedestrian, kerusakan juga sampai pada kawasan Benteng Vastenburg dan depan Kantor Pos Besar Solo. “Sebelum diserahkan

ke Pemkot, kami ingin agar seluruh kerusakan ini bisa diperbaiki dan dipulihkan seperti sedia kala,” katanya. Sementara, Kepala DTRK Endah Sitaresmi Suryandari mengungkapkan, untuk penataan koridor II yakni Jensud–Pasar Gede, pihaknya tetap berupaya mendapatkan pendanaan dari APBN. Pihaknya juga sudah mengajukan permohonan anggaran untuk proyek tersebut ke pemerintah pusat. Hanya saja, sampai saat ini belum juga ada tanggapan. Kendati begitu, Pemkot menargetkan penataan kawasan Jensud–Pasar Gede akan rampung 2015 mendatang. Untuk penataan jalur pejalan kaki tahap pertama ini, setidaknya sudah menelan anggaran Rp 7 miliar. n Ari Purnomo

Kelurahan Serengan Bentuk Struktur PPT

SERENGAN—Kelurahan Serengan membentuk struktur pengurus Pos Pelayan Terpadu (PPT). PPT yang merupakan tangan panjang dari PTPAS (Pelayanan Terpadu Bagi Perempuan dan Anak Kota Surakarta) tingkat kelurahan, berupa gabungan dari lembaga maupun masyarakat. Diberitakan sebelumnya, pembentukan ini bertujuan mengurangi jumlah tindak kekerasan dalam rumah tangga maupun terhadap anak. Pembentukan PPT tersebut berlangsung di Balai Kampung Panti Sarojo Kelurahan Serengan, Kamis (31/10). Sebelum pembentukan struktur pengurus, terlebih dahulu dikelompokkan tiap-tiap lembaga. Terdapat lebih dari 30 lembaga di Kelurahan Serengan. “Dari semua lembaga tersebut nantinya akan bekerja sama dalam PPT. Masing-masing akan dikategorikan ke bidang pendidikan, kesehatan, sosial budaya, ekonomi, keamanan dan keagamaan, yang

nantinya akan diberdayakan ke masyarakat,” ujar Muladiyanto, Fasilitator dari Lembaga Studi Kemasyarakatan dan Bina Kota Solo di hadapan para peserta pertemuan. Seluruh perwakilan dari lembaga-lembaga yang ada pun akan dilatih untuk menjadi pengurus. “Dari RW 1 sampai 15 akan ada perwakilan. Diharapkan mereka bisa jemput bola dalam menangani masalah terkait. Oleh karena itu hari ini juga kita bentuk. Untuk langkah selanjutnya tinggal menunggu arahan dari Bapermas,“ ucap Restu Tyaswening, Lurah Serengan. Sementara Endang Srianti, Kasubag Peningkatan Kualitas Hidup Perempuan (PKHP) Badan Pemberdayaan Masyarakat, Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (Bappermas PA&KB), berharap, terbentuknya PPT bisa berkontribusi dalam penanganan masalah terkait kekerasan rumah tangga maupun anak. n Putradi Pamungkas

n WARGA SANGKRAH DIBANGUNKAN TOILET BARU

Kali Jenes Tak Lagi Dijadikan Septic Tank

T

oilet di wilayah RT 02 RW 1 Sangkrah, Pasar Kliwon yang konon dibangun pada zaman perjuangan, akan dibongkar dan diperbaiki. Hal itu setelah mendapat bantuan dari program United States Agency for International Development (USAID) atau Badan Bantuan Pembangunan Internasional Amerika. Pembangunan toilet, diawali dengan pembuatan penampung kotoran atau septic tank. “Toilet yang lama dibongkar dan dibangun toilet baru, apalagi kondisinya juga sudah tidak layak. Ini sudah mulai dikerjakan tapi membuat septic tank dulu dengan mengeruk tanah pakai alat berat,” ujar sarga RT 02 RW I Sangkrah, Wiji (58) Kamis (31/10). Selama ini, kotoran limpa-

han dari toilet langsung dibuang ke Kali Jenes. Pasalnya, septic tank yang ada tidak berfungsi dengan baik, sehingga akhirnya ditutup. Akibat dibuang ke Kali Jenes, hal itu menimbulkan bau tak sedap yang justru mengganggu masyarakat sendiri. Belum lagi saat banjir, air dari kali tersebut meluap ke perkampungan. “Dulu memang ada tapi rusak dan ini dibuatkan lagi pembuangannya sedalam 3 meter dan lebarnya 3,5 meter, jadi tidak dibuang ke sungai lagi. Pengerukannya sudah tiga hari ini,” papar dia. Menurutnya, keberadaan toilet umum ini sangat dibutuhkan warga. Hal itu karena tidak semua rumah memiliki toilet. Dari sekitar 60 kepala keluarga (KK) di RT 02 RW I, hanya ada beberapa KK saja

yang memiliki WC. Belum lagi di warga RT lain. “Toilet ini sudah ada sejak dulu mungkin saat zaman Belanda, karena saat saya kecil saja sudah ada. Jadi ini sangat penting sekali untuk kebutuhan warga sini,” sambung dia. Hal senada disampaikan warga RT 02 RW I lainnya, Suparman (45). Jika dulu hanya ada empat WC dan tidak ada kamar mandinya, nanti rencananya akan ada tambahan WC dan kamar mandi. Mengenai perawatan fasilitas umum itu, menurutnya dilakukan secara kerja bakti. Begitu pula ketika ada toilet yang rusak, warga iuran untuk memperbaikinya. Apalagi, warga yang menggunakan toilet ini tidak dipungut biaya alias gratis. Untuk pembangunan, ditargetkan selesai dalam

Joglosemar | Ari Welianto

DIKERUK—Alat berat tengah mengeruk tanah untuk pembuatan septic tank sebagai pelengkap toilet di RT 02 RW I Sangkrah, Pasar Kliwon, Kamis (31/10). tiga bulan. “Kami senang toilet ini diperbaiki dan dibangun lagi

serta dibuangkan sepiteng, tidak lagi dibuang ke sungai,” imbuh dia. n Ari Welianto


Solo JUMAT, 1 NOVEMBER 2013

5

www.joglosemar.co

Tahun Depan, 13 Kantor Kelurahan Dibangun KANTOR KELURAHAN DIBANGUN PADA 2014

KANTOR KELURAHAN

KECAMATAN KELURAHAN ANGGARAN Banjarsari

Timuran Setabelan Gilingan Manahan

Rp 2,5 miliar Rp 2,5 miliar Rp 2,5 miliar Rp 2,5 miliar

Laweyan

Penumping Purwosari Jajar

Rp 2,5 miliar Rp 2,5 miliar Rp 2,5 miliar

Jebres

Jagalan Kepatihan Wetan Kratonan

Rp 2,325 miliar Rp 2,5 miliar

Serengan

Pasar Kliwon Kauman Sangkrah Pasar Kliwon

Rp 2,5 miliar Rp 2,2 miliar Rp 2,5 miliar Rp 3 miliar

Joglosemar | Abdullah Azzam

Sumber: Komisi 1 DPRD | Grafis: Agung Setyawan

KARANGASEM—Sebanyak 13 kelurahan di Kota Solo dipastikan akan mendapat proyek pembangunan kantor baru, tahun depan. Anggaran yang dialokasikan untuk tiap kelurahan berkisar Rp 2,5 miliar sampai 3 miliar atau total lebih dari Rp 30 miliar. Wakil Ketua Komisi I Dedy Purnomo mengatakan, pembangunan kantor kelurahan itu tersebar di lima kecamatan. Alokasi anggarannya juga sudah disepakati dalam Kebijakan Umum Anggaran dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUA PPAS) APBD 2014. Pembangunan tersebut merupakan program lanjutan dari tahun sebelumnya. Pemkot berencana memperbaiki 51 gedung kelurahan yang ada secara bertahap dan masih menyisakan 15 kelurahan. Diharapkan, tahun ini seluruh kelurahan itu selesai dibangun. “Untuk Kecamatan Banjarsari, pembangunan akan dilaksanakan di Kelurahan Timuran, Setabelan, Gilingan dan Manahan. Masing-masing Rp 2,5 miliar. Khusus Manahan, masih ada revisi Detail Engineering Design (DED), sehingga anggarannya menunggu penetapan. Namun asumsi tetap sama Rp 2,5 miliar,” jelas Dedy kepada wartawan, Kamis (31/10). Di Kecamatan Laweyan sedianya ada lima kantor kelurahan yang akan dibangun. Yaitu di Kelurahan Penumping, Purwosari, Jajar, Sriwedari dan Karangasem. Anggaran yang dialokasikan masing-masing Rp 2,5 miliar.

“Di Laweyan, mestinya ada dua kantor kelurahan lagi yang perlu dibangun. Yakni Sriwedari dan Karangasem. Tapi dua kelurahan itu belum bisa dipastikan pada 2014,” tutur Dedy. Untuk Sriwedari, lanjut dia, ada perubahan DED terkait rencana pemindahan lokasi kantor. Pada DED yang sudah disusun saat ini dibutuhkan alokasi Rp 1,8. Namun, adnaya pemindahan itu dimungkinkan bertambah menjadi Rp 2,5 miliar. Sementara untuk Kelurahan Karangasem ternyata belum masuk dalam pembahasan KUA PPAS APBD 2014. Artinya, kelurahan itu belum mendapat pos anggaran. “Soal itu masih akan kami tanyakan lebih detil, kenapa sampai luput dari penganggaran. Nanti sekaligus menunggu kepastian dari Sriwedari dan Manahan,” lanjutnya. Dedy menambahkan, penawaran lelang pembangunan direncanakan berlangsung Mei 2014, sehingga pertengahan Juni sudah ada pemenangnya. Pembangunan akan digarab 150 hingga 180 hari kerja dan diproyeksikan rampung akhir 2014. Kantor kelurahan lain yang akan dibangun adalah Jagalan (alokasi anggaran Rp 2,325 miliar) dan Kepatihan Wetan (Rp 2,5 miliar) di Kecamatan Jebres, Kratonan (Rp 2,5 miliar) di Kecamatan Serengan, serta Kelurahan Kauman (Rp 2,2 miliar), Sangkrah (Rp 2,5 miliar) dan Pasar Kliwon (Rp 3 miliar) di Kecamatan Pasar Kliwon. n Dini Tri Winaryani

Internetan

Dimana & Kapan Aja SOLO GRAND MALL SOLO SQUARE GORO ASSALAM HYPERTMART CARREFOUR PABELAN GRAMEDIA SOLO BISTRO JACK STAR LODJI GANDRUNG KRATON NGARSOPURO KAMPUNG BATIK SAMSAT TAMAN BALEKAMBANG SOLO TECHNOPARK SOLO THEATRE SRIWEDARI THR SRIWEDARI BANK MANDIRI SRIWEDARI BANK MANDIRI PURWOTOMO BANK PANIN KCP KUSMANTO BANK COMMONWEALTH BANK MASPION www.Indonesiawifi.com

PERSIAPAN FESTIVAL GETEK—Sejumlah pekerja menyiapkan getek yang akan digunakan untuk Festival Getek di Ngepung, Pasar Kliwon, Solo, Kamis (31/10). Festival tersebut akan digelar pada tanggal 10 November 2013 dengan rute dari Ngepung hingga jembatan Jurug.

Datangi DPRD, Desak Realisasi PKMS Kader

Kader Posyandu Ancam Mogok Kalau PKMS Kader yang dijanjikan itu batal, kami lebih baik mogok saja. Tidak usah ada kegiatan Posyandu saja Sadiyani

Kader Posyandu Danukusuman, Serengan

KARANGASEM—Puluhan Kader Posyandu yang tergabung dalam Forum Komunikasi Kader Posyandu (FKKP) Kota Surakarta, mendesak realisasi Pemeliharaan Kesehatan Masyarakat Surakarta (PKMS) Kader. Mereka bahkan mengancam mogok pelayanan Posyandu jika program itu be-

nar-benar batal. Adanya PKMS Kader itu, sempat diwacanakan Pemkot beberapa waktu lalu. Fasilitas itu diberikan untuk warga yang aktif kegiatan kemasyarakatan, salah satunya Kader Posyandu. Namun, dalam pembahasan Kebijakan Umum Anggaran dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUA PPAS), pos untuk PKMS Kader tidak muncul. “Kalau PKMS Kader yang dijanjikan itu batal, kami lebih baik mogok saja. Tidak usah ada kegiatan Posyandu saja. Kalau tidak ada kader, Posyandu itu tidak akan bisa jalan,” tegas Kader Posyandu Danukusuman, Serengan, Sadiyani, di Ruang Kepanitiaan DPRD Kota Surakarta, Kamis (31/10). Dia mengakui, program itu sempat menjadi angin segar

bagi para kader yang selama ini minim perhatian Pemkot. Mereka rata-rata sudah 20 tahun menjadi kader. Selain karena alasan pengabdian, kata dia, memang tidak mudah mencari warga yang bersedia menjadi kader. Kesulitan regenerasi kader juga disampaikan Endang Sri Wahyuni. Kader Posyandu Kepatihan Wetan, Jebres itu bahkan harus memegang tujuh Posyandu di kelurahan itu. “Saya sudah sampaikan ke warga bahwa akan ada fasilitas kesehatan untuk kader. Ini agar mereka tertarik untuk ikut bergabung. Tetapi kalau ternyata dibatalkan seperti ini, lalu bagaimana saya mencari kader ?” kata dia. Kedatangan mereka ditemui Anggota Komisi IV Reny Widyawati, Paulus

Haryoto, Tutik Marikaryanti dan Hartanti. Reny menjelaskan, pembahasan program itu belum final karena APBD 2014 belum ditetapkan. “Ini masih dalam proses pembahasan sehingga masih ada peluang untuk bisa dimunculkan kembali. Dalam rapat dengan DKK (Dinas Kesehatan Kota) kemarin juga sudah dihitung kalau PKMS Kader itu direalisasikan, hanya butuh tambahan Rp 5 miliar,” kata Reny. Menandatangani Petisi Di akhir pertemuan, FKKP juga meminta anggota dewan yang hadir untuk menandatangani Petisi Warga Kota Surakarta yang isinya menegaskan adanya pemberian PKMS bagi kader Posyandu. Sebelumnya, Wakil Ketua

DPRD Supriyanto mengatakan, dalam pembahasan Banggar dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) tidak pernah disampaikan adanya konsep PKMS Kader. Rasionalisasi anggaran PKMS, dari Rp 34 miliar menjadi Rp 20 miliar, tak ada kaitannya dengan rencana PKMS Kader. Hal itu didasarkan pada evaluasi serapan klaim PKMS yang selama ini berjalan selalu di bawah pagu anggaran. “Jadi, tidak pernah ada pemangkasan PKMS Kader di Banggar, karena memang TAPD tidak pernah mengusulkan alokasi untuk itu. Ternyata program Pemkot PKMS Kader itu masih sebatas wacana. Kriteria penerimanya seperti apa juga tidak pernah disampaikan dalam Rapat Banggar,” kata Supriyanto. n Dini Tri Winaryani

Soal Rencana Revitalisasi Pasar Klewer

Pedagang Menolak, DPR RI Kecewa PASAR KLIWON—Wakil Ketua Komisi VI DPR RI, Aria Bima mengaku kecewa dengan sikap pedagang Pasar Klewer yang menolak revitalisasi pasar. Pemerintah Kota (Pemkot) Solo pun diminta mengakomodasi kemauan pedagang, sebelum anggaran dari ABPN dikucurkan sebagai dana pendamping. “Sampai sekarang saya tidak mengerti pedagang itu inginnya apa. Terus terang saya kecewa sekali. Untuk sementara pembahasan revit-

alisasi ditunda dulu daripada gegeran terus, apalagi saat ini mendekati Pemilu,” ujar Aria saat ditemui di sela-sela kunjungannya di Pasar Tunggulsari, Sangkrah, Selasa (29/10). Ia melihat, saat ini Pasar Klewer didominasi oleh pedagang kelas menengah ke atas. Dan penolakan oleh para pedagang itu, disebabkan ketakutan mereka akan kehilangan pelanggan jika harus pindah ke lokasi darurat saat pasar dibangun.

Menurutnya, sekarang itu menjadi sangat tidak mengenakkan. Hal ini karena pemerintah ingin mengalokasikan anggaran APBN, namun di sisi lain sebagian pedagang justru menolak adanya revitalisasi. “Pasar Klewer merupakan idola dan jadi pusat perdagangan yang cukup besar ini. Namun bentuk pasarnya seperti ini, sangat riskan,” katanya. Sementara saat dikonfirmasi, Pejabat Humas Him-

punan Pedagang Pasar Klewer (HPPK), Kusbani menegaskan, pedagang tetap tidak setuju revitalisasi pasar walaupun dana dari APBN cair. Pedagang justru mengusulkan agar pemerintah melakukan perbaikan bangunan saja. ”Dari awal kami sudah tegaskan jika menolak untuk direvitalisasi. Pemerintah cukup menganggarkan dana untuk perawatan, penataan maupun perbaikan,” terang dia. Ia menandaskan, biaya per-

baikan dan perawatan hanya sekitar Rp 5 miliar, tidak sebesar biaya revitalisasi. Bahkan pedagang pun sudah mengajukan biaya penataan ke Kementerian Koperasi. “Sampai sekarang pun kami belum diajak untuk membicarakan itu. Bahkan soal feasbility study (FS) dan detail engineering design (DED) tidak jelas dan salah total karena tidak melibatkan pedagang pasar Klewer,” tandas dia. n Ari Welianto

Razia Anak Jalanan, Tiru Jakarta, Solo Juga Satpol PP Harus Tertibkan Topeng Monyet Lebih Gesit JEBRES—Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Surakarta diharap lebih gesit dalam menggelar razia anak jalanan. Pasalnya, razia yang digelar Satpol PP dinilai rawan bocor dan kurang membuahkan hasil dalam menciduk anak jalanan. Hal tersebut seperti diungkapkan Sri Utami, Kasi Pemberdayaan Masyarakat Kelurahan Jebres, yang juga terlibat aktif dalam Program Kelurahan Layak Anak (KLA). “Saya menduga ada orangorang yang berkeliaran tidak jauh dari anak-anak pengamen itu. Bisa jadi mereka dudukduduk di warung atau ngumpet di becak. Satpol harus lebih cerdik lagi caranya,” ujar Utami, Kamis (31/10). Ia menyarankan, saat razia Satpol PP tak perlu berseragam ataupun membunyikan sirine. Sehingga anak jalanan, gelandangan, dan pengemis dapat tertangkap tangan. Terlebih saat ini, anak jalanan itu memiliki handphone untuk saling berkomunikasi, termasuk menyebarkan informasi terkait razia yang digelar. Selain melibatkan dinas terkait, Utami berharap Satpol PP juga berkoordinasi dengan kelurahan terkait. “Harapannya kami juga diberi informasi sehingga kalau ada temuan kami bisa memberdayakan mereka. Karena kami juga sudah ada

program pelatihan bukan hanya untuk anaknya tapi juga orangtuanya. Jadi pembinaannya lebih intensif,” imbuhnya. Dari tahun 2012, setelah terbentuk Pokja KLA pihaknya menemukan sejumlah kasus yang melibatkan anak. Di antaranya satu kasus dugaan eksploitasi seksual, sembilan kasus pencurian, dan empat penelantaran, dan satu di antaranya dari luar Solo. Menanggapi hal itu, Kepala Satpol PP Kota Surakarta Sutardjo mengatakan, pihaknya terus berupaya melakukan penertiban. Bahkan guna meminimalisir kekerasan saat penertiban, pihaknya menggandeng Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Dinsosnakertrans). “Jadi nanti kalau ada temuan mereka asli Solo, kita akan telusuri rumahnya. Selanjutnya Dinsos yang mungkin lebih berwenang menangani pembinaannya,” ujarnya. Terkait dugaan diorganisirnya persoalan pengamen dan pengemis anak jalanan, pihaknya telah meminta satuan Linmas untuk turut memantau. “Kami juga sudah minta Linmas yang ada di setiap wilayah untuk turut memantau kalau ada yang menurunkan anak-anak atau orang untuk mengemis atau ngamen agar langsung lapor. Tapi sejauh ini belum ada laporan,” imbuhhnya. n Arief Setiyanto

BALAIKOTA—Bagi Anda penggemar pertunjukan topeng monyet, mulai sekarang mungkin akan sulit menemukannya lagi. Jika sebelumnya seniman topeng monyet kerap mangkal di sejumlah perempatan, kini mereka tak ada lagi. Baik di perempatan Gemblegan, Jalan Pemuda, Kandangsapi, maupun perempatan Gading, semuanya kini bersih dari topeng monyet. Pantauan Joglosemar, menghilangnya atraksi topeng monyet itu tak lama setelah Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo melarang topeng monyet di jalanan. Usut punya usut, ternyata Pemkot Surakarta juga mulai menertibkan topeng. Selain dianggap menyakiti hewan, pertunjukan ini juga mengganggu lalu lintas. Belasan seniman topeng monyet sudah didata dan akan terus dipantau. Kepala Satpol PP, Sutardjo menjelaskan, pihaknya sudah terjun ke sejumlah titik yang biasa dijadikan tempat mangkal seniman topeng monyet. Seperti perempatan Gendengan, perempatan Kandangsapi, Gading, Ngemplak, dan Dawung. “Sudah kami data semua, seniman topeng monyet yang biasa mangkal di perempatan itu mencapai belasan orang,” ungkapnya, Kamis (31/10). Dari hasil pendataan, diketahui sebagian besar merupakan warga luar Solo, seperti Tasikmalaya. Meski sudah didata, pihaknya akan tetap melakukan

Joglosemar | Abdullah Azzam

TOPENG MONYET—Sejumlah bocah mengerumuni aksi topeng monyet saat car free day (CFD) di Jalan Slamet Riyadi, beberapa waktu lalu. Pemkot mulai menertibkan topeng monyet karena dinilai menyiksa hewan dan mengganggu lalu lintas. pemantauan terhadap praktik kesenian jalanan tersebut. Jika masih nekat melakukan pertunjukan topeng monyet, Satpol PP tidak segan-segan mengangkutnya. “Ya kalau masih nekat, akan kami tertibkan. Tetapi, selama ini saya lihat sudah sangat jarang sekali, bahkan hampir tidak ada,” tuturnya. Sementara Walikota Surakarta FX Hadi Rudyatmo mengatakan, sebelum menertibkan para seniman topeng monyet jalanan, akan dilakukan pendataan terlebih dahulu. “(Topeng monyet) juga akan ditertibkan, tapi sebelumnya kita lakukan pendataan terlebih dahulu. Seniman-seniman itu dari mana, latar belakangnya seperti apa?,” ungkap Walikota.

Dari hasil pendataan, akan ditentukan bagaimana nanti nasib para seniman jalanan tersebut. Rudy menambahkan, jika para pelaku seni topeng monyet adalah warga luar Solo, akan diminta untuk kembali ke daerah asalnya. “Kalau mereka dari luar Solo ya kita kembalikan ke kota atau Kabupaten asalnya, kalau orang Solo yang didata, kemudian nanti dicarikan solusinya bagaimana,” ujarnya. Meski kesenian tersebut merupakan satu bentuk penyiksaan hewan dan mengganggu lalu lintas, Rudy tidak mau gegabah dalam melakukan penertiban. Alasannya, hal ini menyangkut mata pencaharian para seniman tersebut. n Ari Purnomo | Arief Setiyanto


6

sragen & karanganyar

jumat, 1 november 2013

www.joglosemar.co

Endemik DB, Warga Jaten Diimbau Waspada

Tagih Tunggakan Pelanggan, PDAM Gandeng Kejari KARANGANYAR—Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Lawu Karanganyar menggandeng Kejaksaan Negeri (Kejari) setempat untuk melakukan penagihan tunggakan terhadap pelanggan yang bandel. Sejauh ini ada 5 persen dari 41.000 pelanggan PDAM yang menunggak biaya tagihan. Menurut Direktur Utama (Dirut) PDAM Tirta Lawu Karanganyar, Suroso, pelanggan bandel yang dibidik yakni yang menunggak lebih dari lima bulan. Mereka akan dipanggil agar hadir di Kejari. “Awalnya kita kirim data penunggak bandel ke Kejari. Kemudian pelanggan yang bersangkutan kita panggil. Sejauh ini cara tersebut terbukti efektif. Banyak pelanggan yang awalnya membandel jadi takut dan kemudian membayar tunggakan,” ungkap, Kamis (31/10). Suroso menjelaskan, nantinya tidak semua penunggak akan diberi surat tagihan oleh Kejari. Pasalnya, beberapa yang belum sampai lima bulan sudah melunasi biaya tunggakan lebih dulu. “Mudah-mudahan ya tidak sampai ditagih oleh kejaksaan, para pelanggan sudah sadar sendiri untuk membayar tagihan,” ujarnya. Selain menggandeng Kejari dalam penagihan, PDAM juga akan memberikan reward pada pelang-

gan yang tertib membayar iuran. Pelanggan yang tertib membayar sebelum tanggal 10 setiap bulannya akan diberikan kupon hadiah. Selanjutnya kupon tersebut akan diundi setiap tahun sekali. “Hadiahnya macam-macam, ada sepeda motor, sepeda gunung, dan televisi. Itu semua untuk merangsang para pelanggan agar tepat membayar iuran,” jelas Suroso. Ia melanjutkan, upaya yang dilakukan PDAM dalam menggandeng Kejari merupakan agenda kerja sama rutin tiap tahun. Sehingga ia pun berharap agar masyarakat juga sadar untuk membayar tagihan sesuai waktu yang ditentukan. Suroso menambahkan PDAM juga akan terus berbenah dalam memberikan pelayanan kepada pelanggan. Ia menargetkan setiap tahun ada penambahan sekitar 2.000 pelanggan dengan target utama adalah masyarakat berpenghasilan rendah. Apalagi saat ini masih ada sekitar 4.000 masyarakat berpenghasilan rendah belum terlayani air bersih dari PDAM. “Masyarakat berpenghasilan rendah akan kita beri kemudahan memasang sambungan baru. Kami akan memberikan diskon hingga 40 persen dari tarif pemasangan baru yang besarnya Rp 1,1 juta,” tandasnya. n Ahmad Rodif Hafidz

Korupsi BKK Tangen Rp 1,18 M

Berkas 2 Mantan Atasan Sriyatun Tuntas SRAGEN—Tim penyidik Kejaksaan Negeri (Kejari) Sragen yang menangani perkara korupsi Bank Kredit Kecamatan (BKK) Karangmalang Cabang Tangen, memastikan proses pemeriksaan terhadap dua tersangka, yakni Hudi Handoko dan Widodo Teguh Rudiyanto sudah selesai. Saat ini, berkas sedang dalam tahap penelitian dan segera dilimpahkan ke Pengadilan Tipikor Semarang. Kepala Kejari Sragen, Victor Saut Tampubolon melalui Kasie Pidana Khusus (Pidsus), Yasin Joko Pratomo mengatakan saat ini berkas perkara dua mantan atasan Sriyatun, tersangka utama, sedang dilakukan penelitian dan pendalaman ulang oleh jaksa peneliti. Setelah itu, sesegera mungkin berkas akan dinaikkan ke Pengadilan Tipikor untuk disidangkan. “Tinggal diteliti dan dipelajari oleh jaksa peneliti. Berkas-berkas secara administrasi kalau masih ada yang kurang dan kekurangan lain dilengkapi dulu. Setelah itu dalam waktu dekat akan langsung kami limpahkan ke Pengadilan Tipikor,” paparnya, Kamis (31/10). Menurut Yasin, kedua mantan Kasie Pemasaran

BKK Tangen periode 20092011 itu juga akan dijerat dengan pasal yang sama dengan Sriyatun. Yakni pasal 2 ayat (1) dan subsider pasal 3 UU Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi juncto pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP juncto pasal 64 ayat (1) KUHP. Ancamannya hukuman penjara maksimal 20 tahun. Meski hanya bertindak sebagai atasan yang menandatangani pengajuan berkas kredit fiktif dari Sriyatun, keduanya dianggap ikut membantu tindakan yang memperkaya Sriyatun sebesar Rp 1,18 miliar. Namun kerugian negara atas perkara keduanya tetap dibebankan kepada Sriyatun. Sementara, dalam sidang lanjutan perkara Sriyatun yang digelar di Pengadilan Tipikor Semarang pekan lalu, terdakwa melalui kuasa hukumnya mengajukan pembelaan yang intinya minta agar diterapkan pasal 3 yang hukumannya lebih ringan yakni minimal satu tahun penjara. Akan tetapi, menurut Yasin, pihaknya tetap meyakinkan jika dalam perkara ini, jaksa melihat tindakan Sriyatun memenuhi unsur pasal 2 dengan ancaman hukuman minimal empat tahun. n Wardoyo

Joglosemar | Ahmad Rodif Hafidz

ATAP RUSAK—Atap di Pasar Tuban di Kecamatan Gondangrejo, Karanganyar menganga akibat diterjang angin kencang beberapa hari lalu. Jika hujan mengguyur kondisi pasar menjadi becek dan kumuh. Foto diambil Rabu (30/10).

Calo CPNS Divonis Tiga Bulan Penjara Vonis itu dijatuhkan karena perbuatan terdakwa telah merugikan korban Rp 25 juta. SRAGEN—Majelis hakim Pengadilan Negeri (PN) Sragen menjatuhkan vonis tiga bulan penjara kepada Amir HR Wiyono (55), terdakwa kasus penipuan berkedok percaloan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kabupaten Karanganyar tahun 2008. Terdakwa yang tinggal di Balong, Jenawi, Karanganyar itu tetap dijatuhi hukuman meski sudah mengembalikan penuh uang muka Rp 25 juta kepada korbannya. Vonis itu mengemuka dalam sidang yang digelar di PN Sragen, Kamis (31/10). Dalam sidang yang dipimpin Hakim Ketua Suwandi didampingi dua hakim anggota, Indrawan dan Endang TH itu, terdakwa dinyatakan terbukti secara sah dan meyakinkan melanggar pasal 378 KUHP tentang tindak pidana penipuan kepada korban S Mulyani (37),

seorang perawat asal Masaran yang ikut mendaftar CPNS Karanganyar tahun 2008. Vonis itu diberikan karena perbuatan terdakwa telah merugikan korban Rp 25 juta. Setelah dalam tahanan, baru kemudian uang muka Rp 25 juta itu dikembalikan oleh terdakwa kepada korban. Dalam uraian putusan disebutkan perkara penipuan bermodus percaloan itu terjadi tanggal 8 Desember 2008. Saat itu terdakwa mendatangi rumah kerabat korban bernama Jamin yang tinggal di Plumbungan, Karangmalang, Sragen. Ia kemudian menawarkan jasa bisa memasukkan korban menjadi PNS dengan tarif Rp 100 juta. Namun tarif itu bisa dicicil dengan Rp 25 juta dibayar dulu sebagai uang muka dan sisanya Rp 75 juta dilunasi setelah diterima. Karena posisi korban saat itu juga sudah mendaftar seleksi CPNS di Karanganyar, ia pun tertarik dan kemudian menyanggupinya. Uang muka Rp 25 juta itu diserahkan kepada terdakwa dengan tanda bukti terima beserta kartu peserta ujian CPNS yang diperolehnya. Oleh terdakwa uang

itu dikatakan akan dibayarkan kepada tim penguji. Jika korban tidak masuk, terdakwa sanggup mengembalikan tiga kali lipat. Ternyata, setelah pengumuman hasil seleksi, nama korban tidak masuk. Terdakwa beralasan korban akan disusulkan pada rekrutmen berikutnya. Namun hingga setahun kemudian janji itu tak jua terealisasi. Korban pun nekat melaporkan ke polisi dan setelah kasusnya berjalan serta terdakwa ditahan, uang Rp 25 juta baru dikembalikan. Vonis ini menambah panjang daftar calo CPNS yang harus mendekam di penjara. Sebelumnya, Diah AN (41), yang dikenal sebagai mantan sekretaris pribadi (Sekpri) eks Bupati Untung Wiyono dijatuhi hukuman 1,5 tahun dalam kasus calo CPNS formasi 2009. Kemudian, mantan staf Satpol PP Sragen, Bambang Agusnadi (59), divonis enam bulan penjara karena menjadi calo kepada sejumlah tenaga job training (JT) di Sragen pada tahun 2008. Ketua PN Sragen, Didiek Riyono Putro membenarkan vonis atas kasus penipuan bermodus percaloan CPNS itu. n Wardoyo

Ketua KPU: Aturan KPU Tidak Bisa Diganggu Gugat KARANGANYAR—Peraturan KPU No 15 Tahun 2013 tentang alat peraga kampanye memang memunculkan polemik di kalangan calon anggota legislatif (Caleg). Ada yang merasa diuntungkan, namun tidak sedikit yang mengaku dirugikan. Menanggapi itu, Ketua KPU Karanganyar, Sri Handoko, mengatakan peraturan tersebut sudah tidak bisa diganggu gugat. “Namanya juga peraturan, pasti ada yang menerima dan menolak. Yang jelas aturan yang sudah ada ini harus diterapkan dan tidak bisa diganggu gugat,” ungkapnya, Kamis (31/10). Handoko menuturkan pada Rabu (6/11) mendatang KPU akan menggelar rapat pembahasan penertiban alat

peraga kampanye sesuai peraturan KPU tersebut. Rapat yang akan digelar di gedung DPRD Karanganyar ini akan mengundang seluruh anggota KPU, partai peserta Pemilu, SKPD, Muspika, dan instansi terkait. “Nanti akan kami bahas bagaimana langkah yang akan diambil untuk menerapkan aturan baru tersebut,” tuturnya. Disinggung soal masih banyaknya alat peraga kampanye dari para Caleg yang tersebar di sejumlah titik, Handoko mengatakan KPU menunggu keputusan rapat tersebut. “Bagaimana baiknya penertiban nanti kita tunggu setelah rapat bersama di gedung DPRD bersama dengan pihak-pihak terkait,” ungkapnya.

Diungkapkan Handoko, KPU memang tidak berhubungan langsung dengan para Caleg, namun untuk membicarakan persoalan ini akan dilakukan pendekatan, baik ke partai politik maupun ke Calegnya. “Kan ada berbagai cara untuk menyampaikan ke mereka. Ya, nanti akan kita lakukan pendekatan agar hasilnya baik,” ujarnya. Ia menambahkan, terkait hal ini KPU akan mengajak bicara partai politik agar bisa sama-sama mengerti dan mematuhi aturan yang telah ditetapkan oleh KPU pusat. “Nanti kita akan duduk bersama dengan partai politik peserta Pemilu untuk membicarakan soal ini. Kalau duduk bersama kan lebih enak,” pungkasnya. n Ahmad Rodif Hafidz

KARANG ANYAR—Warga Kecamatan Jaten diimbau untuk mewaspadai penyakit demam berdarah (DB) jelang musim penghujan. Dari catatan Dinas Kesehatan (Dinkes) Karanganyar, Kecamatan Jaten masuk kategori daerah endemik DB. “Jaten ini menjadi wilayah endemik DB, jadi warga hari ini (kemarin) kita beri pelatihan pemberantasan sarang nyamuk (PSN) agar semakin sadar akan pentingnya menjaga lingkungan,” ungkap Kabid Pelayanan Kesehatan (Yankes) Dinkes Karanganyar, Dwi Haryati, Kamis (31/10). Pelatihan PSN tersebut dalam rangka menyambut Hari Kesehatan Nasional (HKN) tanggal 12 November mendatang. Dwi menjelaskan pelatihan PSN digelar di enam kelurahan di Kecamatan Jaten dengan menerjunkan tim kesehatan dari Dinkes. “Dulu di Jaten ada kasus meninggal karena demam berdarah. Makanya pada HKN kali ini, kita kerahkan enam tim ke enam kelurahan yang ada di Jaten untuk memberi pengetahuan tentang PSN kepada warga,” terangnya. Dwi yang juga terjun langsung ke Kelurahan Jaten menjelaskan, petugas Dinkes meninjau ke sejumlah rumah warga untuk melihat jentik nyamuk di tempat penampungan air, lokasi yang kumuh, dan berbagai tempat

yang menjadi sarang nyamuk. “Kami tidak cuma menginformasikan lewat pertemuan saja, namun juga langsung terjun ke rumah-rumah warga dan meninjau berbagai lokasi. Dan ternyata memang cukup banyak jentik nyamuk yang ada di perumahan warga Jaten,” paparnya. Dalam pelatihan kemarin, Dwi menilai masyarakat Jaten cukup antusias mengikuti acara hingga usai. Di Kelurahan Jaten misalnya, sekitar 50 warga dan para kepala dusun (Kadus) hadir untuk mengetahui informasi terkait penanganan dan pencegahan DB. Diungkapkannya, warga juga membuat kesepakatan secara tertulis untuk menangani kesehatan dan kebersihan lingkungannya agar tidak menjadi sarang nyamuk. “Warga juga membuat kesepakatan tertulis agar bisa sama-sama bergerak untuk memberantas sarang nyamuk yang ada di tempat tinggalnya,” tandasnya. Sementara, Camat Jaten, Titik Umarni mengatakan sangat mengapresiasi kegiatan pelatihan PSN yang digelar di kecamatannya. Ia membenarkan jika selama ini Kecamatan Jaten masih menjadi daerah endemik DB. Sehingga ia berharap agar masyarakat juga mau bergerak melakukan pemberantasan tanpa menunggu pemerintah. n Ahmad Rodif Hafidz

Rumah Ambruk Lukai Dua Warga

1.225 RTLH Dipugar, 60.775 Tunggu Anggaran SRAGEN—Sebanyak 1.225 rumah tidak layak huni (RTLH) menjadi sasaran perbaikan Dinas Sosial (Dinsos) Sragen menjelang akhir 2013 ini. Sementara, sebanyak 60.775 yang juga berkategori serupa hingga kini masih menunggu anggaran untuk perbaikan. Hal itu terungkap dalam pencanangan proyek perbaikan RTLH di Lapangan Kalangan, Kecamatan Gemolong oleh Bupati Sragen, Agus Fatchur Rahman, Kamis (31/10). Dalam kesempatan itu, Bupati mengungkapkan pada akhir tahun 2013 ini, Pemkab akan merealisasikan pemugaran untuk 1.225 RTLH. Sementara, jumlah total RTLH hingga tahun 2013 masih mencapai 62.000 unit. Sehingga dengan pengurangan 1.225 RTLH, masih ada 60.775 RTLH yang butuh anggaran perbaikan. “Maka dari itu saya mengajak pengusaha dan PNS serta semua pihak yang peduli untuk ikut membantu mengentaskan problem sosial warga tidak mampu ini. Sebab kalau hanya mengandalkan Pemkab untuk memperbaiki, butuh 102 tahun baru selesai,” ungkapnya. Sementara, Kepala Dinas Sosial Sragen, Mahmudi mengatakan melalui APBD Perubahan 2013, Pemkab baru bisa memperbaiki 1.225 RTLH. Yakni 925 perbaikan RTLH diarahkan di Kecamatan Gemolong, kemudian 300 RTLH di sejumlah kecamatan di Bumi Sukowati. Mayoritas

perbaikan diarahkan di Gemolong, karena di kecamatan itu terdapat 5.000 RTLH. “Jadi ada 14 kelurahan dan desa yang disasar. Yakni antara 65-69 rumah,” urainya. Menurut Mahmudi, setiap kepala keluarga (KK) RTLH itu akan mendapatkan uang Rp 4 juta. Pemanfaatan bantuan keseluruhan senilai Rp 4 miliar itu hanya untuk pembelian bahan bangunan. Mayoritas warga penerima bantuan RTLH di Gemolong menyambut baik dan berterima kasih atas bantuan dari Pemkab. Sementara, bersamaan dengan selesainya pencanangan program itu, nasib kurang beruntung dialami dua warga Dukuh Sendang RT 10, Desa Kalangan masing-masing Tandur (80) dan Ngadiyah (70). Pasalnya, rumah kedua janda yang masih berkerabat dan penerima bantuan RTLH itu roboh sebelum sempat diperbaiki. Keduanya juga mengalami luka ringan dan terpaksa mendapat perawatan. Kades Kalangan, Indriyanto mengatakan peristiwa terjadi beberapa jam setelah Bupati Agus membuka perbaikan RTLH di Lapangan Kalangan. Namun ia memastikan kedua nenek itu sudah tertangani dan lukanya tidak terlalu parah. Karena rumah sudah rata dengan tanah, maka ia akan memprioritaskan perbaikan RTLH untuk dua rumah itu terlebih dahulu. n Wardoyo

Tiga Hari Sekali Satu Nyawa Melayang Sia-sia

Joglosemar | Wardoyo

KESELAMATAN BERKENDARA—Kasat Lantas Polres Sragen, AKP Dudi Pramudia memberikan pengarahan tentang kesadaran demi keselamatan berlalu lintas kepada ratusan warga Sine, Sragen yang tergabung dalam Kelompok Masyarakat Sadar Keselamatan (KMSK), Kamis (31/10).

SRAGEN—Jalur Sragen membuktikan predikatnya sebagai satu dari sekian jalur paling berbahaya dengan angka kecelakaan tinggi di wilayah Jawa Tengah. Tingginya angka kecelakaan ini memantik keprihatinan sehingga pihak kepolisian dan Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) pun merintis Kelompok Masyarakat Sadar Keselamatan (KMSK). Berdasarkan data di Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Sragen, setidaknya setiap tiga hari sekali satu nyawa melayang siasia akibat kecelakaan. Sementara, hampir setiap harinya minimal ada tiga kasus kecelakaan baik yang terjadi di jalur utama maupun di jalur pedesaan.

Hal itu terungkap dalam sosialisasi tata tertib lalu lintas terhadap KMSK Kelurahan Sine, Sragen yang digelar di Ruang Kresna, Teknopark, Kamis (31/10). Salah satu perwakilan dari Kementerian Perhubungan (Kemenhub), Sari mengatakan angka kecelakaan di Sragen memang cukup tinggi karena selama tahun 2012 ada sekitar 900 kejadian atau tiga kejadian per hari. Kemudian dari kasus itu merenggut 91 korban tewas atau rata-rata satu korban setiap tiga hari sekali. “Berarti setiap tiga hari sekali ada satu nyawa melayang sia-sia di jalan. Oleh karena itu keselamatan berkendaraan dan tertib lalu lintas sangat penting. Karena jalan itu sebenarnya untuk membantu ke-

giatan kita bukan justru membahayakan nyawa kita,” ujarnya saat memberikan sosialisasi. Sosialisasi diikuti sekitar 100an warga dan tokoh masyarakat Sine yang tergabung dalam KMSK. Selain sosialisasi, terlebih dahulu digelar lomba mewarnai dan menggambar yang diikuti ratusan siswa TK dan SD wilayah Sine. Kasat Lantas Polres Sragen, AKP Dudi Pramudia mengatakan dari analisis, mayoritas kecelakaan terjadi karena kecerobohan pengendara. Ia juga mengingatkan bahwa hampir 70 persen korban kecelakaan berdampak mendatangkan kemiskinan. Oleh karenanya ia berharap dengan sosialisasi seperti itu akan lebih menggaungkan kesadaran pentingnya ke-

selamatan berlalu lintas. Plt Kepala Dishubkominfo Sragen, Heru Martono menambahkan kesadaran tertib di jalan raya sudah selayaknya dimiliki oleh semua pengendara. Sebab angka keselamatan seseorang di jalan sebenarnya hanya 50 persen, sedangkan 50 persen lainnya ada di tangan pengendara lain. “Jadi kalau pun kita sudah tertib sedangkan yang lain ceroboh, kita juga bisa kena imbasnya. Maka dari itu, lewat kelompok kecil KMSK ini harapan kami bisa jadi embrio yang menularkan kampanye keselamatan ke keluarganya dan sekitarnya, sehingga secara bertahap akan menyentuh secara luas,” tegasnya. n Wardoyo


sukoharjo & wonogiri jumat, 1 november 2013

Lintas Wonoharjo

Penggunaan Kijing dan Cungkup Dilarang

Timses Angel Lelga Dibentuk SUKOHARJO—Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) membentuk tim sukses (Timses) Caleg DPR RI Daerah Pemilihan (Dapil) Jateng V (Solo Sukoharjo Klaten Boyolali), Angel Lelga di Solo Baru, Kamis (31/10). Konsolidasi tersebut dihadiri oleh DPC PPP Solo dan Sukoharjo. Salah seorang Caleg DPRD Solo Dapil 1 Laweyan, Sukamto mengatakan, acara tersebut langsung dihadiri oleh Angel. Bersama 20 orang kader PPP lainnya, Angel pun membentuk Timses Dapil Jateng V. “Mbak Angel datang langsung dari Jakarta. Berdasarkan rapat konsolidasi yang dihadiri oleh DPC PPP Solo dan Sukoharjo, maka dipilih Sukirno sebagai ketua Timses Sukoharjo. Sedangkan untuk Solo tim dipimpin oleh Beni,” kata dia saat dihubungi melalui Ponselnya, Kamis (31/10). Disampaikan dia, kedua nama yang terpilih itu merupakan arahan dari DPP. Tidak hanya itu, untuk strategi pemenangan, Timses harus berkoordinasi dengan DPP. “Jadi, tidak bisa jalan sendiri-sendiri. Semuanya harus berkesinambungan sehingga mampu memenangkan Mbak Angel,” ujarnya lagi. n Murniati

10 Kecamatan Dinyatakan Rawan Bencana WONO GIRI—Pemkab Wonogiri menyebut setidaknya ada sepuluh kecamatan yang saat ini termasuk kategori rawan bencana alam. Masyarakat yang berada di dalam wilayah kecamatan tersebut diminta meningkatkan kewaspadaan. Ketua Pelaksana BPBD Wonogiri, Muhammad Ainnur Ridho mengatakan memasuki musim penghujan, pihaknya telah membuat pemetaan wilayah kecamatan mana saja yang termasuk dalam kategori rawan terjadinya bencana alam. Ada dua jenis bencana alam yang dipetakan, yakni angin kencang dan tanah longsor. Di mana untuk bencana angin kencang berpotensi rawan terjadi di kecamatan Eromoko, Manyaran, Ngadirojo, Jatiroto, Sidoharjo, Slogohimo, dan Jatisrono. Sedangkan bencana alam tanah longsor terpetakan rawan di wilayah kecamatan Kismantoro, Jatiroto, Tirtomoyo, dan Karangtengah. “Pemetaan ini baru bersifat sementara dan khusus di musim penghujan, kalau musim kemarau lain lagi. Dan pemetaan ini sangat mungkin bisa berubah,“ ujar Ainnur, Kamis (31/10). Perubahan tersebut dikatakan Ridho, salah satunya dipengaruhi faktor pergerakan angin. Dicontohkan dirinya, saat ini angin bisa saja kerap bergolak di wilayah kecamatan Manyaran. Namun tidak tertutup kemung-

kinan bulan depan akan berpindah pergolakannya di daerah Wuryantoro. “Kami mengimbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan. Misalnya bagi mereka yang tinggal di daerah lereng bukit dan mengetahui ada pohon miring, terlebih terlihat bagian akarnya, sesegera mungkin untuk dilakukan pemangkasan,“ kata dia. Terkait bencana angin kencang yang melanda kecamatan Manyaran dan Jatisrono pada Rabu (30/10), mantan Camat Ngadirojo tersebut mengaku sudah mengirimkan logistik bantuan. Dan dengan perantaraan pemerintah kecamatan setempat bantuan telah pula diserahkan kepada para korban. “Dengan segala keterbatasan yang ada, termasuk keterbatasan sarana meja dan kursi, kami tetap berupaya bekerja sigap dan tanggap, “ tegas Ridho. Sementara itu, Pelaksana Tugas Sekretaris Daerah (Plt Sekda) Wonogiri, Suharno menambahkan, kedepan BPBD bakal lebih dikoordinasikan dengan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) lainnya, seperti Dinas Sosial (Dinsos), Palang Merah Indonesia (PMI), maupun Bidang Kesejahteraan Rakyat (Kesra). Koordinasi ini berdasarkan penuturannya sangat perlu untuk menyikapi bencana yang sering melanda Wonogiri. n Aris Arianto

Penggantian Rabbani Butuh Waktu Sebulan W O N O G I R I— P ro s e s penggantian anggota DPRD Wonogiri yang mundur sebelum masa jabatannya berakhir, butuh waktu sekitar sebulan. Hal itu karena prosesnya harus melalui beberapa tahapan, mulai dari Bupati hingga ke Gubernur. Ketua DPRD Wonogiri, Wawan Setya Nugraha mengatakan, berdasarkan Peraturan DPRD Wonogiri Nomor 1/2012 tentang Tata Tertib DPRD Wonogiri, paling lama tujuh hari sejak diterimanya pengunduran diri dari Fraksi pengunduran baru bisa diproses. Tahap awal, pimpinan DPRD menyampaikan kepada Bupati. Selanjutnya Bupati meneruskannya ke Gubernur, terhitung satu pekan setelah surat DPRD masuk. “Gubernur meresmikan pemberhentian paling lama 14 hari, begitu diterimanya surat Bupati. Jadi kalau dihitung total waktunya sekitar satu bulan sejak dari Fraksi masuk,“ ujar Wawan, Kamis (31/10). Wawan mengatakan, posisinya saat ini, pihaknya masih menunggu surat resmi dari Fraksi yang selanjutnya akan segera ditindaklanjuti dengan meneruskannya ke Bupati. Sementara itu, Rabbani mengatakan setelah menyerahkan surat ke Pimpinan DPRD, dia langsung memberikan pernyataan pen-

gunduran diri ke pimpinan partainya. “Surat pengunduran sudah saya serahkan ke Sekretaris Dewan Pimpinan Daerah PKS Wonogiri, “ terang Rabbani. Dia mengaku, pascapernyataan mundur dari PKS, sudah ada dua partai politik (Parpol) yang memintanya bergabung, namun ditolaknya. “Untuk sementara waktu tidak akan bergabung atau berafiliasi dengan Parpol manapun hingga batas waktu yang tidak ditentukan,” tegasnya. Terpisah, Sutikno membenarkan telah menerima surat pengunduran diri Rabbani sebagai Anggota DPRD Wonogiri maupun sebagai anggota PKS. Sutikno sendirilah yang menerimanya, berhubung Ketua DPD PKS Wonogiri, Dewaky Hendri Astantono tengah menunaikan ibadah haji di tanah suci. “Surat pengunduran kami terima dan selanjutnya akan segera kami bahas sesuai dengan peraturan yang ada dalam tubuh partai, “ kata Sutikno. Sebelumnya salah satu anggota DPRD Wonogiri, Abdullah Rabbani mengundurkan diri dari anggota dewan Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dengan alasan sudah tidak bisa lagi mengemban amanat rakyat. n Aris Arianto

7

www.joglosemar.co

Joglosemar | Murniati

DILARANG—Sasonoloyo di Desa Dukuh Mojolaban masih menggunakan cungkup dan kijing. Rencananya, Pemkab melarang penggunaan kijing dan cungkup untuk makam di Sukoharjo. Foto diambil, Kamis (31/10). SUKO H AR J O — Pe m k ab Sukoharjo mewacanakan pelarangan penggunaan kijing dan cungkup. Pelarangan itu sehubungan dengan terbatasnya

area pemakaman, sedangkan jumlah warga yang meninggal bertambah banyak. Wacana tersebut disampaikan Kepala Unit Pengelola

Teknis Daerah (UPTD) Pemakaman dan Pertamanan Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Sukoharjo, Puji Erianto. Dia mengungkapkan, DPU masih

Penyerapan Tenaga Kerja akan Diatur Perda

70 Persen Harus Warga Lokal Konkretnya Pemkab meminta perusahaan mempekerjakan 60-70 persen dari kuota tenaga kerja yang tersedia diambilkan dari warga sekitar. Wardoyo Wijaya Bupati Sukoharjo

SUKOHARJO—Bupati Sukoharjo, Wardoyo Wijaya mematok perusahaan yang didirikan di Sukoharjo 60-70 persen harus merekrut tenaga kerja warga asli Sukoharjo. Aturan tersebut nantinya akan ditegaskan dalam peraturan daerah (Perda). “Rencana ini baru sebatas arahan. Namun, ke depan harus dipatuhi oleh semua pengusaha di Sukoharjo,” ujar Wardoyo, Kamis (31/10). Dikatakan Wardoyo, saat ini iklim investasi di Sukoharjo mulai dilirik para investor untuk mengembangkan usahanya, salah satunya di daerah Kecamatan Nguter, Sukoharjo. Di Nguter ini sudah ada beberapa pabrik yang dibangun. Di antaranya pabrik semen, pabrik plastik terbesar di Jakarta, dan lainnya. Dengan itu, maka bisa meningkatkan pendapatan masyarakat Sukoharjo. “Jadi konkretnya Pemkab meminta perusahaan mempekerjakan 60-70 persen dari kuota tenaga kerja yang ter-

sedia diambilkan dari warga sekitar,” katanya. Wardoyo mengakui, aturan tersebut belum memiliki landasan hukum yang mengikat atau yang ada hanyalah sebatas aturan semacam Peraturan Bupati (Perbup). Nantinya akan dipertegas lagi dalam Peraturan Daerah (Perda). Terlebih, permintaan kuota itu pun dirasa masih wajar lantaran warga menjadi pihak yang paling merasakan dampak pembangunan hingga operasional pabrik. Saat pembangunan, tentunya berdampak pada lingkungan di antaranya kebisingan, polusi udara, dan sejumlah dampak lainnya. Bupati berharap, hadirnya beberapa pabrik di Sukoharjo mampu mendongkrak Pendapatan Asli Daerah (PAD) dan juga kemakmuran masyarakat Sukoharjo. “Tidak perlu mencari tenaga kerja di luar Sukoharjo, karena di sini juga masih tersedia banyak. Menurut kami, warga Sukoharjo mampu memenuhi kebutuhan

tenaga kerja di sini,” paparnya. Menurut Wardoyo, pada saat mudik Lebaran 2013 lalu pun Pemkab Sukoharjo menghimbau kepada masyarakat yang mudik ke Sukoharjo untuk tidak membawa sanak keluarganya untuk urbanisasi. Hal ini guna mengantisipasi kekurangan tenaga kerja di daerah. Sebagai upaya pengawasan, pihaknya sudah memerintahkan Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) untuk mengecek ke pabrik-pabrik. “Itu tugas Dinasnakertrans. Tapi saat ini baru proses pembangunan, jadi nanti kalau sudah selesai pembangunan dan rekrutmen baru bisa mengecek,” jelasnya. Sementara itu, Kepala Bidang (Kabid) Hubungan Industrial dan Pengawasan Tenaga Kerja Disnakertrans Sukoharjo, Langgeng Wiyana mengungkapkan pihaknya tidak bisa terlalu masuk ke dalam perusahaan-perusahaan. Pasalnya, ketenagakerjaan adalah kebijakan internal perusahaan. “Kita memberikan arahan itu sah-sah saja, tapi kalau masalah angka itu kebijakan perusahaan. Mereka juga memiliki kriteria tersendiri untuk para pekerjanya. Tapi memang idealnya, masyarakat juga bisa bekerja di perusahaan yang berada di wilayahnya,” kata Langgeng. n Murniati

Polisi Bekuk 3 Tersangka Curat

Joglosemar | Murniati

CURAT—Kasat Reskrim Polres Sukoharjo, AKP Yulius Herlinda sedang meminta keterangan dari ketiga tersangka Curat di Mapolres Sukoharjo, Kamis (31/10). SUKOHARJO—Aparat Polres Sukoharjo membekuk tiga tersangka pencurian dengan pemberatan (Curat). Ketiganya Cecep Supriyadi (36), Bagus Swandono (26) dan Yusuf Al Qor Dhawi (27). Sementara satu rekannya BW (30) berhasil kabur dan masuk Daftar Pencarian Orang (DPO). Informasi yang diperoleh menyebutkan, peristiwa berawal saat Joko Purnomo (46)

warga Dukuh Cemani Baru RT 4 RW XIV Nomor 58 D Desa Cemani, Grogol melaporkan pencurian yang di alami pada 16 Agustus 2013. Saat itu korban menghadiri tirakatan HUT RI dan rumah kosong. Pelaku langsung beraksi dan menggasak uang tunai Rp 30 juta, satu kartu ATM Bank UOB berisi uang tunai Rp 16,5 juta serta tiga BPKB sepeda motor.

Kapolres Sukoharjo, AKBP Ade Sapari melalui Kasubag Humas Polres Sukoharjo, AKP Joko Sugiyanto mengatakan modusnya pelaku Yusuf dan BW bertindak sebagai eksekutor masuk ke dalam rumah korban dengan cara melompat pagar tembok yang tingginya sekitar tiga meter dengan menggunakan tangga. Sementara itu, tersangka Cecep dan Bagus bertugas mengawasi korban dan keluarganya yang menghadiri acara tirakatan. “Tersangka Bagus dan Cecep kami tangkap pada Selasa (22/10) di Jumapolo Karanganyar. Berdasarkan pengakuan tersangka, ada dua pelaku lainnya yang turut dalam pencurian itu yakni Yusuf dan BW. Sayangnya, BW berhasil kabur dan saat ini menjadi DPO,” ujar Joko, Kamis (31/10). Kasat Rekrim Polres Sukoharjo, AKP Yulius Herlinda menambahkan petugas mengamankan sepeda motor Yamaha Vega AD 4854 SS beserta STNK atas nama Purwanti Nursih Utami dan sebuah anak tangga bambu 3,5 meter.n Murniati

melakukan analisis dan pengkajian, termasuk rencana pembuatan Perda Pemakaman. Perda dirasa mampu menjadi dasar pelarangan yang sah. “Ada wacana pelarangan penggunaan kijing dan cungkup pada pemakaman. Tapi ini masih kita dalami. Yang jelas, nantinya akan ada Perda,” kata dia, Kamis (31/10). Masalahnya, penggunaan kijing dan cungkup sudah mengakar di warga Sukoharjo. Pasalnya, kedua simbol itu merupakan adat dan tradisi yang dianut oleh masyarakat. Oleh karena itu, pihaknya terlebih dahulu akan melakukan analisis sehingga tidak menimbulkan pro dan kotrak di masyarakat. Analisis sementara, penggunaan kijing dan cungkup memakan lahan yang cukup banyak. Ukuran makam standar yakni 1x2 meter persegi. Namun, bila menggunakan cungkup bisa menghabiskan lahan 3 x 3 meter persegi. Dengan demikian, dilarang penggunaannya cungkup dan kijing akan berdampak pada bertambahnya daya tampung lahan terhadap jenazah yang dimakamkan di sana. Data DPU menyebutkan secara keseluruhan ada 155 Tempat Pemakaman Umum (TPU). Namun, hanya dela-

pan di antaranya dikelola oleh DPU, sisanya dikelola oleh desa. Delapan TPU itu tersebar di Kecamatan Bendosari, Sukoharjo, Grogol, dan Kartasura. “Jika tidak diantisipasi, maka kita akan krisis lahan pemakaman,” ujarnya. Disinggung mengenai petugasnya yang mengurus makam, dia menilai masih sangat kurang. Dari delapan TPU itu hanya memiliki lima petugas yang mengurusinya. Padahal, idealnya ada 25-30 petugas untuk mengurusi delapan TPU. Sedangkan, untuk petugas yang mengurusi ratusan TPU lainnya diserahkan kepada pihak desa. Sementara itu, Kepala Desa (Kades) Manang Kecamatan Baki, Sumarno menambahkan area pemakaman yang dikelolanya makin lama makin menyusut. Meski belum ada landasan hukumnya, pihak desa sudah melarang penggunaan cungkup. “Kalau untuk cungkup sudah kami larang. Tapi kalau kijing masih kita perbolehkan,” katanya. Langkah itu, lanjut dia, sebagai upaya untuk mengatasi kekurangan lahan pemakaman di wilayahnya. Jika tidak, maka pihaknya mengkhawatirkan lahan yang tersedia di sana tidak bisa mencukupi kebutuhan. n Murniati

Banyak Suami Kerja di Rantau

70% Gugat Cerai karena Suami GRAFIK PERCERAIAN Jenis Gugatan

Tahun 2012

Tahun 2013

Gugatan talak

527

431

Gugatan cerai

1.162

899 Catatan: Hampir seluruhnya diputuskan cerai 70% disebabkan pihak suami tidak bertanggung jawab

Sumber: Wawancara narasumber

WONOGIRI—Dari total kasus gugatan cerai di Wonogiri, 70 persen disebabkan suami tidak bertanggung jawab. Suami bekerja di daerah perantauan menjadi faktor penyebab utama kasus penceraian. Panitera Muda Hukum di kantor Pengadilan Agama Wonogiri, Siti Alimah mengatakan, berdasarkan data kantor Pengadilan Agama Wonogiri, di tahun 2012 ada 527 kasus gugatan talak (inisiatif suami) dan 1.162 kasus gugatan cerai. Sedang tahun 2013 hingga akhir September, ada 431 kasus gugatan talak dan 899 gugatan cerai. Hampir seluruhnya diputuskan cerai. “Baik di tahun 2012 maupun 2013, 70 persen kasus gugatan cerai dipicu pihak suami tak bertanggung jawab,” ujar Alimah, Kamis (31/10). Dikatakan Alimah, suami bekerja di perantauan paling mendominasi kasus penceraian di Wonogiri. Mereka jika sudah merantau ada yang sudah beristri lagi dan tak memberikan nafkah kepada istri pertama. Sayang, ketika ada gugatan cerai dari pihak istri, sebagian suami yang merantau tidak memiliki alamat jelas. Hal itu menyulitkan pengadilan memberitahukan sidang gugatan cerai.

“Kami istilahkan suami goib, sebab keberadaannya tidak jelas. Meski jumlahnya hanya beberapa, tapi menyulitkan kami, “ katanya. Menurut dia, suami goib juga tidak meninggalkan alamat pasti kepada istri di rumah. Jika sudah begitu, pihak pengadilan akan mengumumkannya melalui radio dalam jangka waktu selama empat bulan. Namun, saat jangka waktu berakhir, sidang akan tetap dilanjutkan dengan hanya menghadirkan pihak istri. Biasanya, kasus gugatan cerai akan memakan waktu sekitar lima sampai enam bulan untuk diputuskan. “Sebagian besar gugatan cerai dengan suami goib berputus dengan perceraian, namun ada pula yang berakhir dengan datangnya si suami dan berniat memperbaiki keutuhan rumah tangga, atau tidak jadi cerai, “ jelas Alimah. Sementara itu Ketua Pengadilan Agama Wonogiri, Zainal Arifin menambahkan setiap gugatan yang masuk, baik talak maupun gugatan cerai tidak serta-merta segera diarahkan menuju persidangan cerai. Sebisa mungkin pihaknya mengusahakan proses mediasi di antara pihak istri dan suami. n Aris Arianto

Joglosemar | Aris Arianto

GUGATAN CERAI—Dua orang warga duduk di depan papan statistik perkara gugatan cerai maupun gugatan talak di kantor Pengadilan Agama Wonogiri, Kamis (31/10).


opini

8

8

opini

jumat, 1 november 2013

www.joglosemar.co

Konsisten Merawat Penertiban Reklame Agar Selamat ajaran Dishubkominfo etiap kali datang muKota kembali mengsimSolo penghujan, maka gelar kelaikan jalan yangujiselalu menjadi kepada sejumlah yang perhatian adalah bus kesiapan masuk ke Terminal terjadinya musibah Tirtonabanjir. di. Mereka DiTetapi jugamenggandeng harus melakushubkominfo Provinsi Jawa kan antisipasi terjadinya Tengah. Hasilnya, belasan angin ribut atau lisus. Antiarmada bus dinilai tak laik sipasi angin ribut tersebut jalan. Bus tersebut dari termasuk dalam terdiri pengelobus Antar-Kota Dalam Provinlaan baliho dan alat promosi (AKDP),yang Antar-Kota si lainnya dipasangAndi tar-Provinsi (AKAP) dan angberbagai titik. kutan Halpedesaan. itu penting menyusul Dari sejumlah bus yang banyaknya baliho-baliho dinilai tak laik jalan itu, sebayang tumbang di saat mugian juga berasal dari perusim penghujan ini. Kondisahaan-perusahaan otobus si itulah yang kemudian terkemuka. Tak hanya tidak menyebabkan masyarakat laik jalan, banyak dijumpai yang lewat terancam kesepula bus yang tidak memililamatannya. Jangan sampai ki kelengkapan operasional satu persatu baliho roboh maupun kelengkapan teknis. di saat musim penghujan. Selain itu, banyak pula Maka penertiban baliho, ditemukan sejumlah bus yang atau perawatan medium menggunakan piranti membaiklan sangat diperlukan dan hayakan penumpang seperti mendesak dilakukan oleh penggunaan ban vulkanisasi, jajaran terkait. pintu bus yang rusak sehingga dengan Pemtak Perusahaan bisa ditutup dan seterusnya. kotDari harus punya ketegasan hasil uji kelaikan menterhadap baliho-baliho yang dadak tersebut bisa disimpulbermasalah. Atau medium kan bahwa faktor keselamatan baliho yang kesmasih seringmengancam diabaikan oleh elamatan pengguna jalan itu para operator transportasi segera tindakan atau paradilakukan petugas transportasi tertentu. di lapangan. Padahal, kelaikan Tumbangnya baliho ini operasional armada menjadi beradamati di kawasan eks Kaharga agar peristiwa keresidenandi Surakarta yang celakaan jalan bisa diantdalam beberapa hari ke beisipasi. Namun yang terjadi, lakang ini akan atau terjadi hujan pemilik armada operator atau meninggalkan musim transportasi di lapangan serkemarau. ing meremehkan persoalan Pemerintah bisa mengumsemacam ini. Faktor efisiensi pulkan parasering pemegang izin operasional kali dipakai pendirian baliho tersebut, sealasan untuk mengorbankan hingga ke depan bisa dilakukeselamatan penumpang. kanDi kesepahaman sinilah butuhbersama pengabahwa yang perluketat sentuhan kesewasan serta tindalamatan kan yangdalam tegas pemasangan dari instansi berwenang seperti baliho. Kemudian ada petugas klausul dari maupun yangDishubkominfo mewajibkan pemegang kepolisian. izin baliho Pengawasan melakukan yang perkuat juga harus dilakukan oleh awatan. masyarakat sendiri sehingga Saatnya para pemilik temmereka bisa mengeliminasi pat baliho di Kota Solo, unterjadinya kecelakaan lalu lintuk menggalang kesadaran tas yangmeninjau disebabkan oleh fakpenuh dan memtor kendaraan. perbaiki baliho yang bermasPengawasan terhadap kealah dari sisi infrastrukturnya. Gerakan terhadap perbaikan konstruksi bangunan baliho harus didengungkan semua

beradaan armada angkutan pihak khususnya Pemkot dan umumswasta memangyang harusmemiliki dilakukan unsur secara rutin, konsisten dan tertender. encana pemerinKita oleh tentuaparatur prihatin dentah yang memiliki kewenangan. gan berulangnya musibah Jika itubaliho bisa berlangsung robohnya dan alat maka lainnya. kejadian-kejadian keperaga Setiap hujan celakaan yangangin diakibatkan oleh deras disertai maka anfaktor robohnya buruknya baliho kelaikan ken caman seladaraan bisa dicegah sejak dini. lu menyertai masyarakat. Hanya kali pemipengaMakasaja darisering itu, para wasan terhadap kelaikan ken lik tempat iklan baliho segera daraan tidak berlangsung secara berbenah. Bangunan yang suintensif. Selain itu, tindakan tedah buruk segera dilakukan gas juga harus ditunjukkan oleh perbaikan. Biro iklan yang aparat yang berwenang. mendapatkan titik reklame Jika memang aruntuk segera dijumpai mengecek mada yang sudah tidak layak proyeknya. Jika semua jalan maka harus dipinggirkan reklame dicek secara intensif atau distop tak boleh jalan sammaka kejadian robohnya balipai adanya perbaikan kualitas ho bisa di minimalisasi. Dan kendaraan. Ini memang butuh keselamatan masyarakat juga komitmen bersama terutama terjaga. para pemilik angkutan umum. Bagaimana pun kePasalnya, keberadaan angkutan beradaan reklame tersebut umum yang lebih tahu adalah akan menjadi penyumbang pemilik trayek, karena itu yang pendapatan daerah yang tahu atau paham adalah si tidak kecil. Sehingga titpemilik kendaraan. ik-titik reklame tersebut haFaktor kendaraan memerus diatur sedemikian rupa gang peran yang sangat vital agar tetap menguntungkan. terkait dengan antisipasi keSelama ini, papan-papan celakaan. Seperti kita ketahui, reklame tersebut kecelakaan dipasang banyak kejadian tanpa memperhitungkan lalu lintas yang disebabkan keselamatan masyarakat. awal oleh kelaikan kendaraan. Misalnya, baliho yang didiriMulai dari rem blong, mesin kan hanya sekedar dilas atau bermasalah dan lainnya. Fakarea penanaman baliho lalu di tor penyebab kecelakaan tempat-tempat yang menglintas selama ini disebabkan ganggu masyarakat. Ini hasetidaknya oleh beberapa hal rus mulai ditertibkan. yakni kondisi kendaraan, huSebenarnya penertiban man error atau faktor manuatau konstruksi sianyaperbaikan (pengemudi) dan fakreklame tersebut bukan hantor infrastruktur transportasi ya dilakukan pada saat maupun musim seperti kondisi jalan penghujan melainkan dilakurambu-rambu lalu lintas. kan Selain penertiban secara rutin. menggencarkan soPara pemilik titik sialisasi kepada parareklame pemilik itu harus menyadari bahwa angkutan umum, jajaran pehujan dan juga angin ributmeninbisa merintah harus datang sewaktu-waktu. Faktor dak tegas kepada kendaraan yang nekat beroperasi meski keselamatan pembangunan sudah tidak laik masyarakat jalan. Kondan keselamatan sistensiharus pengawasan penumum menjadidan perhaindakan kepada kendaraan tian. yang tak ini laikimbauan jalan menjadi Selama penkunci vital untuk ertiban reklame danmenguransejenisngi selalu terjadinya kecelakaan lalu ya datang ketika musilintas dan berlangsung. menjaga keselabah sudah Jika matan n maka tak ada penumpang. sinyal musibah banyak yang tidak peduli dengan keselamatan bangunan tersebut. n

Jernih - Bernilai Alamat: Jln. Setia Budi No. 89 Surakarta 57134 Tel. (0271) 717141; Faksimili redaksi: (0271) 741696; E-mail: harianjoglosemar@gmail.com

Pemimpin Umum: S Haryadi - Bernilai Wakil PemimpinJernih Umum: Nugroho Arief Harmawan Pemimpin Redaksi: Anas Syahirul A Alamat: Jln. Setia Budi No. 89 Surakarta 57134 Redaktur Pelaksana: Heru Ismantoro, Tel. (0271) 717141; Faksimili Redaksi: (0271) Suhamdani 741696; Redaktur: AmrihE-mail: rahayu, Cisilia Perwita Setyorini, Didik Kartika Putra, harianjoglosemar@gmail.com eko Susanto, Kiki Dian Sunarwati, Krisna Kartika Sari, Muhaimin, Pemimpin Umum: Nugroho Arief Harmawan Niko Fediyanto, Suharno,Redaksi: Tri Hatmodjo, Idayati,A Widi Purwanto Pemimpin AnasTri Syahirul Staf Redaksi: AdillaPelaksana: Prasetyo Wibowo, Angga Purnama, Agni Vidya P, Redaktur Heru Ismantoro, Suhamdani Ari Purnomo, Ario Bhawono, AriRahayu, Welianto, Bernadheta Saraswati, Redaktur: Agni Vidya P, Amrih Cisilia Perwita Dian Setyorini, Didik DiniEko Tri Winaryani, DwiDian Hastuti, eko Sudarsono, Kartika Putra, Susanto, Kiki Sunarwati, Krisna Kartika Sari, FarizIsmail, Fardianto, IkhaTri riptayani, Ikhsan, Muhammad Niko Farrah Fediyanto, Hatmodjo,Muhammad Tri Idayati, Widi Purwanto Ismail, Murniati, radityaAngga erwiyanto, rahayu StafMuhammad Redaksi: Adilla Prasetyo Wibowo, Purnama, Ari Astrini, Purnomo, ronald Seger Prabowo, rudi Hartono, TriawatiDian Prihatsari Purwanto, Ario Bhawono, Ari Welianto, Bernadheta Saraswati, Tri Dwi Sulistiyani, Yasser Farrah Arafat. Ikha Riptayani, Dini Tri Winaryani, Hastuti,Wardoyo, Fariz Fardianto, AbdullahRahayu Azzam,Astrini, Budi Arista romadhoni, Murniati,Fotografer: Raditya Erwiyanto, Ronald Seger Prabowo, Arie Wibowo, Yuhan Rudi Hartono,Kurniawan Triawati Prihatsari Purwanto, TriPerdana. Sulistiyani, Wardoyo. Fotografer: Abdullah Azzam, Budi Arista Romadhoni, Wartawan Harian Joglosemar imbalan dalam bentuk Kurniawan Arie dilarang Wibowo,menerima Yuhan Perdana. apa pun. Dalam bertugas wartawan Harian Joglosemar dibekali tanda pengenal berupamenerima kartu persimbalan dalam bentuk Wartawan Harian Joglosemar dilarang apa pun. Dalam bertugas wartawan Harian Joglosemar dibekali tanda GRAFIS:berupa Agung kartu Setyawan pengenal pers KOORDINATOR LAYOUT: Purnomo TIM KREATIF: Aditya NP, Setyawan Andi Kristo Wibowo, GRAFIS: Agung Asrori, Kustiono Ikhrom, Muh. LAYOUT: Fajar rifai, Sugiyarto, Zulaekah. KOORDINATOR Purnomo ILUSTRATOR: Warsono. TIM KREATIF: Andi Kristo Wibowo, Asrori, Kustiono Ikhrom,

Kota Selawat dan Gerakan Sosial Matinya Penembang Menandai Hari Perempuan Internasional, 8 Maret

Dok

Refleksi Refleksi

J S

JUMAT, 8 MAreT 2013

Oleh: M. Dalhar

dok

Alumni Ilmu Sejarah Universitas Sebelas Maret Oleh: Aris Setiawan etnomusikolog, Pengajar di Institut Seni khir Indonesia Oktober lalu, Surakarta peringatan Sumpah Pemuda ke-85 ala malam di Kota Solo dipetiba, ringati anak-anak dengan menangis karena beragam kegiatan dan ekspresi. Takut sederjika Mulai darigelap. peringatan bayangan hanhana di Car Free Day (CFD), tu-hantu yang menakutkan itu menggadakan upacara, sampai muncul menemuinya. Perempergelaran bersama puan itu, yangselawat juga seorang ibu pemuda di lapangan KotaSesaat Barat. berulang kali dipanggil. Menarik,iaketika selawathandipkemudian mengusir ilih sebagai acara peringatan tu-hantu itu dengan lantunan sejarah besar mengalun pemuda Indonetembangnya, mersia. Membuat Seluruh elemen kepemudu. sang anak lebdaan di Kotadan Solotak dari berbagai ih nyaman berselang lama tertidur lelap. Kisah-kilatar belakang berkumpul dan sah para perempuan menyukseskan acarapenemakbar bang itu yang ini hanya tersebut. Acarasaatyang bertamenjadi mitos.Bershalawat” Kelindan lagujuk “Pemuda itu lagu yang dibawakannya kini diselenggarakan di Kota Barat tak Semakin lama dantampak dihadirilagi. ribuan jemaah. semakin tergantikan Komite sayup Nasional Pemuda dengan digit-digit handphone, Indonesia (KNPI) Surakarta selaptop, tablet, Blackberry, bagai penggagas acara merasa Playstation, televisi dan lain ikut bertanggung jawab untuk sebagatinya. Padahal, temmelestarikan malam predikatbanyak yang bang-tembang disandang Solo sebagai Kota mengguratkan narasi kultural, Selawat.identitas, Dalam gender sambutan tentang dan launching kebudayaan Lembaga Pengemeksotisme lokal. bangan Sumber Daya MaPerempuan dianggap senusia makhluk (Lakpesdam) kantor bagai asing di di dunia ini. ApapunUlama tentangnya seoNahdlatul (NU), Sabtu lah harusHer selalu diwacanakan (26/10), Suprabu sebagai kepada publik,KNPI tentang emanketua DPD Surakarta sipasi, kesetaraan gender, juga berencana akan menjadprofesi, lingkungan, sosial, ikan selawat menjadi kegiatan status, dan lain sebagainya. rutin di Kota Bengawan. TakPenyelenggaraan mengherankan kemudian kegiabanyak media cetak maupun tan selawat dipandang seelektronik mencantumkan kobagai langkah strategis unlom dan edisi khusus peremtuk menunjukkan puan. Pada konteks inieksistensi perempemuda kepada masyarakat puan menjadi manusia yang luas. habis Sejak diulas, dikukuhkan sebagai tiada dibahas dan Kota Selawat, berbagai dijelaskan. Bahkan duniakomupun nitas Islam tumbuh membuat harikultural khusus peremdan berkembang di berbagai puan yang dirayakan setiap pelosok 8desa di eks Karesidetanggal Maret. Yang paling menonjol, sejakMelalui emansipasi nan Surakarta. Pemudigulirkan olehMenuju Kartini,Indoneadada Berselawat lah wacana dalam mengangsia Jaya merupakan bukti nyata kat harkat martabatnya. usaha tulusdan dalam mewujudPerempuan tangguh di masa kan pemuda bersatu demi kini adalah mereka yang kemajuan bangsa. KNPI meSolo megang dominasi penting damenggandeng pula berbagai lam kehidupan. Perempuan organisasi kepemudaan di eks dianggap hebat jika perannya Karesidenan Surakarta, antara mampu melampaui, meng-

A K

Telp 021-29048721; Harga Langganan: rp. 67.000, Harga Langganan: Rp. 67.000, Tarif Iklan Baris: rp. 5.000/baris, Tarif Iklan Baris: Rp. 5.000/baris, Iklan Kolom: rp. 10.000/mmkl, Iklan Display BW: Rp. 22.000/mmkl, Iklan Display BW: rp. 15.000/mmkl, Iklan Display FC: Rp. 27.000/mmkl. Iklan Display FC: rp. 25.000/mmkl. Halaman 1 FC: Rp. 45.000/mmkl. Halaman 1 BW: Rp. 35.000/mmkl.

Pojok Rasyid Rajasa hanya dituntut Pojok delapan bulan penjara Fathanah Pasang Badan Anak orang yang istimewa,

Akankah LHI lolos diistimewakan dari jerat hukum? di mana-mana 15 Minimarket bandel terancam sanksi

Oknum Polisi foto bugil di internet Apa memang diancam dulu, Kapan maumesti pamer prestasi? baru mau tertib?

Perspektif Baru

Iklan: Ignasia Retno Winulis Bank: a.n PT Joglosemar Prima Media, Bank Bank: BNI Cabang No.Prima rek. Media, 0133921656, a.n PTSurakarta Joglosemar Joglosemar Biro Jakarta: Apartement Boulevard room A702, Bank BNI Cabang Surakarta Gardenia No. Rek. 0133921656, Jl Warung Jati No 12, Pejaten Barat, Jakarta Selatan, Joglosemar Biro Jakarta: Apartement Gardenia Boulevard Room A702, Jl Warung Jati NoTelp 12, 021-29048721; Pejaten Barat, Jakarta Selatan,

suai dengan zaman yang dihadapi. Akan tetapi spirit yang diperjuangkan adalah sama, yakni persatuan. Perbedaan cara atau mekanisme yang dilakukan pemuda untuk melakukan perubahan dari masapencapaian ke masa tihasilannya dalam berbagai prestasi sosial dan daklah sama. Pemuda era 1928 politik yang pemuda disandangnya. yang dihadapi saat itu Anak-anak masa kolonialisme. kini kemuadalah belenggu dian kehilangan sentuhan Kesadaran bahwa negeri yang suara dan belaiannya. Densedang terjajah menjadikan dang-dendang malam seorang mereka bergerak untuk melaibu dalam cara menghantarkan wan dengan yang relevan sang anak menuju peraduan dengan zaman yang dihadapi. tidurnya sudah tak mampu Sikap yang akomodatif terlagi terdengar lantang. Ibu di hadapduapemerintah kolonial abad satu malu untuk meadalah cara strategis yang bisa nembang. dilakukan saat itu. Hal yang paling hakiki menKondisi tersebut yangkut dialek budaya,berbeda terjadi dengansebuah pemudakamar era 1945. Perdalam penuh juangan bersenjata dan diploimajinasi. Kala sang anak banmasimengandaikan menjadi sebuah yak artipilihan dari kalimat ibu yang keluar Berbelewat yang harus dilakukan. tembang-tembang sakralnya. da pula dengan pemuda era Darinya tertuang simbol-sim1960 di mana pemuda dalam bol hanya mampu dimenhal yang ini mahasiswa juga turut gerti antara ibu dan sang menurunkan rezim Ordeanak. Lama Cerita tembang tak melulu dan turut mendirikan Orde harus berhubungan dengan Baru bersama Soeharto. Aksi gamelan dalam balutan naturun ke jalan atau demonstrada-nada pentatonik (selendro

Dari generasi ke generasi, peringatan boleh dilakukan dengan berbeda sesuai dengan di dunia. dan pelog). Tembang malam zaman yang dihadapi. Akan tetapi spirit yang Lewat perempuan penembisa saja di luar kontrol nada diperjuangkan adalah persatuan. bang, yakni jejak-jejak nyanyian itu yang selama ini kita kenal. sama, Beberapa di antaranya bahkan terasa sumbang dan falsh, namun toh mampu membuat si dan menulis di media massa sang anaksebuah menyemai mimpi. menjadi pilihan. Hal Secara langsung, dentum ini jugatak yang dilakukan pemudekonstruksi musik telda era 1998 makna yang melahirkan ah Musik bukan eradigelar. Reformasi. Sekali lagi,semasikap ta urusan nada dan harmoni, koperatif, berperang, atau musik adalah bahasa. demonstrasi adalah sebagai Bahasa tembang adalah bacara untuk mencapai tujuan hasa imajinasi. Beban-beban yang hendak kultural yang dicapai selama bersama. ini berSpirit yang mereka adaganyut lewat bunyibawa dan plot lah perubahan. cerita tembang kemudian harus dibebesakan. Lewat tembang itu, sang ibu berusaha membuat musiknya sendiri. Terlihat sederhana memang. Namun apa yang dilakukannya lewat tembang adalah alam imajiner yang akan senantiasa dikenang oleh anak hingga dirinya dewasa. Tema kadang berisi tentang narasi-narasi kultural. Tentang budi, pendi-

tergambar di setiap daerah. Bahkan di antaranya memiliki keunikan tersendiri, baik tuk berselawat bersama habib. bahasa, maupun Dalam pelaguan perkembangannya, cara menyanyikannya. Uslahir juga komunitas-komuniaha membumikan bahasa tas shalawat baru di berbagai daerah selama inimereka hanya daerah. yang Umumnya ledidengung-dengungkan adalah masyarakat pinggiran wat tembok-tembok sekolah, dengan tingkat ekonomi mejustru dapat dengan lentur nengah ke bawah. menampakkan jati dirinya leFenomena syecher menjawat tembang-tembang malam di potensi Kota pengantar besar tidur. dimiliki Perempuan Solo. Modaladalah yang katalisator besar ini penembang

Ketika zaman berubah, strategi yang dipakai pun berubah. Cara-cara yang terkesan radikal sebagaimana pemuda era 1940-an atau tahun 1998 tidak lagi relevan. Masyarakat sudah cerdas dengan keterbukaan informasi yang ada. Caradikan, kedewasaan, kejujuran cara kesantunan yang dipilihhidup. pun harus dan Oleh bersifat lebih soft penambang, dan menjadi sang perempuan dendang itumasyarakat. tak berdiri sendiri, kebutuhan adakalanya bergandeng mesra dengan Fenomena dongeng-dongeng. Syecher IbuMenarik menjadi perempuan muketika organisasisi dan sekaligus menjadikan sastrawan si kepemudaan dengan yang senshalawatpenggemar menjadi agenda rutin antiasa menanti malam pemuda. Selain setiap menjaga pre(Faisal Komandobat, 2007). dikat Kota Selawat, pemuda Kini peran perempuan juga dapat berkontribusi nyata penembang dianggap sebagai kepada yang masyarakat luas.peran Tenprofesi mengebiri tunya kegiatan ini itu tidak hanwanita. Laku kerja diangya dilihat dari sisi agama saja, gap erat bersentuhan dengan tetapi dapat dilihatMenempatsisi lainnya. dapur dan kamar. Syech kanKehadiran perempuan Habib hanya sebatas menjadi Padahal magnet para pelayan. kodratjemaah yang di Kota Solo dansosok sekitarnya diemban sebagai penembang kadang bersama lebih berat untuk bergabung undari berbagai macam profesi tuk berselawat. Dari waktu ke yang adajumlah di dunia. Perempuan waktu, jemaah semapenembang adalah profesi kin meningkat. Mereka yang paling membenberasalhakiki dari dalam berbagai daerah tuk, mencipta Kota dan mengkonmengunjungi Solo unstruksi nalar berpikir manusia

merupakan kesempatan bagi pemuda untuk menjadikan jama’ah tidak sekadar menjadikan selawat sebagai kegiatan “pelarian” dari kesibukan kota tetapi menjadi sebuah forum-forum produktif. Artinya, selain dibacakan kasidah-kasipangkuan kodratnya, tak terdah dan juga sejarah Rasululkecuali juga bahasa nasional. lah Saw, disampaikan juga perPemaknaan yang diberikan masalahan publikkepentingan yang terjadi hanya sebatas diksi dalam imaji isu ketakutan di sekitar. Misalnya tentang agar bahasa itu tak punah. Bakesehatan atau pendidikan hasa kadang penting diartiyang ibu sebenarnya menjadi milikan secara literal, yakni bahasa ki publik masih dianggap ranah yang dibentuk danjemaah dikonstrukprivat. Selain itu, yang si oleh sosok ibu (perempuan). ada juga sebuah potensi untuk Bahasa yanggerakan keluar sosial dari ibu, melakukan dan ialah medan bergumulnya pemberdayaan ekonomi. berbagai macam kisah positif, Gerakan sosial adalah tindan tembang menjadi salah dakan bersama yang dilakusatu bagian pentingnya. kanLewat berkesinambungan secara tembang-tembang ide, waktu maupun agenda

yang tak semata mempertautkan pertalian antara ibu dan anak, namun juga menyuarakan identitas kultural. Bahasa Perempuan Bahasa ibu beberapa waktu lalu dirayakan secara internasional, yakni setiap21 Februari. Berusaha mengembalikan bahasa-bahasa daerah ke-

baru Robert Endiperspektif Jaweng

Rinnie Amaluddin

SalamKetua Perspektif Baru, Yayasan

T T

Thalasemia Indonesia

amu kita, Robert Endi Jaweng, merSalam Perspektif Baru, upakan Direktur Eksekutif Komite amuPemantau kita kali iniPelakialah Amaluddin, KetsanaanRinnie Otonomi Daerah (KPua Yayasan Thalasemia POD). Bersama Kementerian Indonesia. Penyakit Dalam Negeri, KPPODthalasetelah mia memang belum sepopuler melakukan evaluasi terhadap penyakit darahotonomi lainnya seperti 250 daerah baru. Hasil evaluasi HIV/AIDS atau menunjukkan hepatitis. Nabahwa 80 persen dari daerah mun keberadaan penyakit ini tersebut gagal. penting dikategorikan dipahami oleh masMenurut Robert, sistem yarakat baik dari segi penyebotonomi daerahcara sudah benar. arannya hingga mencegah Otonomi adalah pilihan yang penyakit tersebut. tepat dan tidak bisa dikemBerbeda dengan penyabalikan lagi. Namun proses kit darah pada umumnya, kita dalam menjabarkannya, thalasemia bukanlah penyamembuat intrumentasi kekit yangdan dapat menggangu bijakan, mengelola imkehidupan sehari-hari sang plementasinya lemah. Kita penderita. Walau tidak dapat belum dapat menciptakan diobati, thalasemia tidak lingkungan yang baik agar

sistem tersebut dapat bekermenular dan bahkan dapat ja baik. Berjalan dengan baik dicegah. Salah satu caranya, yakni pemberian otonomi periksalah darah sebelum meharus diseimbangkan dennikah. Penderita dapat memigan kontrol yang kuat. Beriliki hidup normal dan lebih kut wawancara Budi Adipupanjang jika melakukan terapi tro dari Perspektif Baru secara rutin. Berikut Robert wawandengan narasumber cara Perspektif Baru dengan Endi Jaweng. Wawancara Rinie Amaluddin: lengkap dan foto narasumber dapat pula dilihat pada situs Apa itu penyakit thalasehttp://www.perspektif baru. mia? com. Nama thalasemia berasal Apakah dari serapanbenar bahasaotonomi Yunani. daerah hanya menghasilkan Thalasemia memiliki arti penperpindahan korupsi dari puyakit darah yang disebabkan sat ke daerah? oleh faktor keturunan atau faktahun otonomi torSelama genetik 12 pembawa sifat dari daerah dijalankan, sudah kedua orang tua penderita. ada 431 anggota DPRD, 17 Karena itu thalasemia banyak gubernur, 213 bupati/walikomenyerang anak usia di bawah ta, dan 1.066 anggota DPRD lima tahun (Balita). Penyakit kota yang berurusan dengan ini tidak Artinya, berbahaya dan tidak hukum. selama 12 menular bila penderita thalasetahun kita hanya memanen mia melakukan terapi dengan masalah dan masalah. Ototepat memang dan baik.memberikan Thalasemia nomi bukanlah jenis penyakit baru, uang dan kuasa yang besar ke hanya Namun, saja Indonesia baru daerah. desentralisamengenal sekitar si kekuasaanthalasemia selalu diikuti korupsi. Jangan lupakan power 30 tahun yang lalu. tends corrupt. Nah, repotSaatto ini di Rumah Sakit nya kekuasaan dan uang Dr. jika Cipto Mangunkusumo digabung, tangan itupenderakan (RSCM) usia tertinggi menjadi bahaya. ita thalasemia ialahKekuasaan 48 tahun. dan uang kata yang tidak Dengan lain, dikontrol penderita dan dikelola secara countable thalasemia memiliki harapan oleh pemerintah pusat, penhidup sampai 48 tahun lebih egak hukum, dan masyarakat hingga penderita tidak bisa lagi akan membuat otonomi menmenerima tranfusiInilah darah.yang Saya jadi alat korupsi.

kita alamibertemu sekarang.dengan dia sempat Apalalu yang membuat kepala pekan dan kondisinya madaerah danDia anggota tersih sehat. sudahDPRD menikah jebak korupsi? dan memiliki dua anak, kondisi Jika kita melihat desain kedua anaknya pun sehat. otonomi daerah, uang dan kekuasaan yang besar dibercara dan mendeteksi ikanBagaimana begitu cepat menpenyakit thalasemia? dadak. Sementara kapasitas Untuk mengetahui seseopribadi kepala daerah belum rang terkena thalasemia atau cukup siap untuk itu. Kontrol tidak, diperlukan pemerikpemerintah pusat ke kepasaan darah la daerah jugamelalui belum laborabegitu torium. demikian kuat, dan Kendati masyarakat belum begitu berdaya. memang terdapat ciri-ciriJadi khusus sesinilah bebereoranggabungan menderitadari thalasemia. apa persoalan sistem, persoPertama, thalasemia minor. alan dimana uang dan kuasa Pada tahap ini penderita bedigabung, tetapi kontrol yang lum memerlukan tranfusi lemah. darah secara rutin, namun Selaintubuh itu, moralitas pribadi kondisi yang tidak mepenguasa pun masih rendah. nentu menyebabkan penderSaya kira kalau kita berbicara ita terkadang terlihat pucat tentang otonomi, berbicara dan tidakkepemimpinan mau makan. Ketika tentang yang periksa darah kuat dan otentikmenunjukkan di era reforpenurunan kadar yang Hemoglomasi, pemimpin kita bin (Hb) atau sel darah merharapkan adalah pemimpin ah. Gejala lebih dikeyang punyatersebut moralitas kuat. Ini nal dengan anemia. yang tidak terjadi di Indonesia. Kedua, interMelihat faktathalasemia bahwa setengah kepala daerah mediate. Tahapkita ini berurusan masih terdengan hukum,namun berarti gejala kita golong ringan, memang tidak memiliki orangpenurunan kadar Hemoglobin orang yang bisa terlihat diandalkan, (Hb) seseorang lebih dipercaya rutin dalamuntuk jangkamemimpin, waktu pandan proses penyejang.memandu Ketiga, thalasemia maylenggaraan otonomi ini. akan or. Pada tahap ini dokter menyarankan agar penderita Apakah Indonesia masih melakukan tranfusi darah sesangat prematur dalam pelakcara berkala dandaerah? rutin. sanaan otonomi

untuk dapat mempertahankan atau mengubah suatu keadaan. Periode 1960-an, studi-studi tentang gerakan soyang dibangun itu, suasana sial berkembang begitu seolah menjadi cair danpesat. nyaman. Memecahkan kebuntuan Studi ini juga diikuti dengan dalam membangun hubungan beragam praktik di seluruh emosi personal. dendunia. GerakanBait-bait antiperang dang nada yang keluar menjaVietnam di Amerika, gerakan di tiranpembaharuan bagi sang anak untuk sosial agrarian, memetik sosial nilai-nilai positif. gerakan menjatuhkan Pada titik ini, tembang rezim diktator, gerakanmenguburuh bah diri laksana alas atau pijadi negara-negara berkembang, kan yang membawa anak ungerakan antipembangunan, tuk memapah diri dan pikiran. gerakan perempuan, gerakan Tembang-tembang bermunlingkungan hidup merupakan culan bagai kunang-kunang beberapa contoh kasus geryang menyinari gelap malam. akan sosialterbesar baru yang Kerinduan bagi kerap anak mewarnai studi gerakan sosial kala dirinya tumbuh dewasa (Abdul Wahidin: nada 2007).yang seadalah lantunan Perilaku kolektifkasih dapat diderhana itu. Simbol tiada batas. golongkan sebagai suatu geratemkanNamun sosial bila sayang, memiliki tujuan bang-tembang malambersama, itu kini atau kepentingan telah menggunakan tergantikan dengan visudan cara-cara alisasi mati. Peran yang perdi luarbenda institusi-institusi empuan tergantiada. Adasebagai tiga halibu yang memkan denganterjadinya kuasa teknologi. pengaruhi gerakan Anak-anak tak lagi mampu sosial. Pertama, gerakan tersemengenal ibunya dengan lebbut memperjuangkan identiih dekat. Ibu hanya menjadi tas. Kedua aktorstatus yang simbol atasadalah legalitas muncul untuk memperjuangbagi perempuan masa kini, sekan gerakan Aktor mentara perantersebut. dan fungsinya dapat berupa seorang tokoh telah mengalami kebangkrumaupun kelompok. Ketiga, tan eksistensi. Selebrasi hari adanya organisasi. perempuan dan bahasa ibu inJika mengacu teori geraternasional kemudian menjadi satirsosial atas peran perempuan di kan yang ada, fenomena kamar imajiner sang anak. shalawat di Kota Solo berpoAnak-anak kinisebuah lebih tensi mampu masa menjadi mengenal penembang dengerakan sosial. Dengan ulama gan ujudnya yang lain, berupa menjadi simpul gerakan sosial. artis-artis yang Akan tetapi ada muncul satu hallewat yang layar kaca dan sejenisnya. Ibu belum terpenuhi, yaitu kesadatak mampu menjadi artis perran pada diri jama’ah. empuan dan penyanyi idaman Menjelang Pemilu 2014, pobagi anaknya. Beberapa waktu tensi ini tentu akan lalu diyang Solobesar menggelar lomba banyak dilirik para Caleg muda tembang pengantar tidur bagi maupun partai politik tertentu. anak. Kebanyakan peserta buTentu adalah seskanlahfenomena seorang ini ibu, namun uatu yangdengan wajar karena di negpenyanyi keahlian sueri demokrasi, terbanyak aranya yang taksuara diragukan lagi. dan kehadiran partai politik Perempuan-perempuan masa kini merasa malu menjadi ibu adalah keniscayaan. penembang, namunSolo dengan Pemuda Kota selantangagen mengukuhkan dan bagai perubahan (agen menyuarakan identitas of change) berada padaprofesi posiprestisius yang Hari si strategis di dijabatnya. tengah potensi perempuan sudah selayaknya yang besar ini. Apakah melalui digunakan momenjalur partai sebagai politik atau tidak tum untuk kontemplasi, mengadalah sebuah pilihan. Akan hidupkan detak dan denyut tetapi ada hal yang lebih pentsuara perempuan sebagai ibu ing dari sekadar cara itu adalah lewat titian tembang-tembang spirit untuk memperjuangkan merdunya. Kembalikan suara kepentingan kaum marjinal, itu lewat tangan dan sentuhan baik ekonomi, kreatifsecara seorangsosial, perempuan. n maupun politik. n

Redaksimenerima menerimatulisan tulisanopini, opini,diutamakan diutamakantema temalokal lokalSurakarta Surakarta redaksi dansekitarnya. sekitarnya.Tulisan Tulisanmerupakan merupakanasli aslikarya karyasendiri. sendiri.Tema Temaserupa serupa dan padasaat saatyang yangsama samatidak tidakdan danbelum belumpernah pernahdikirimkan dikirimkanke kemedia media pada manapun. pun.Ketik Ketikspasi spasisatu satusepanjang sepanjang7.500 7.500karakter karakterwith withspaces spaces mana dankirim kirimvia viaemail emailke: ke:harianjoglosemar@gmail.com. harianjoglosemar@gmail.com.Lengkapi Lengkapi dan identitasdiri, diri,foto fotodalam dalampose posesantai, santai,nomor nomorrekening, rekening,dan dannomor nomor identitas telepon.Jika Jikadalam dalamwaktu waktudua duapekan pekantulisan tulisanbelum belumdimuat, dimuat, telepon. otomatispenulis penulisberhak berhakmencabut mencabuttulisan tulisantersebut. tersebut. otomatis

Kepemimpinan Otonomi Daerah Periksalah Darahuntuk Sebelum Menikah

Putra A.F, Sugiyarto, M. Yusni Huda, Zulaekhah. Copy Editor: JokoWarsono. Heriwaluyo ILUSTRATOR: LITBANG: Marwantoro Subagyo, M Maksum Copy Editor: Joko Heriwaluyo Direktur Utama: Nugroho Arief Harmawan, LITBANG: Marwantoro Subagyo, M Maksum Sirkulasi: rustiyadi Iklan: Ignasia Rustiyadi retno Winulis Sirkulasi:

lain Fatayat NU, GP Ansor, IPPNU, IPNU, PMII, HMI, GMNI, FKPPI, Sapma, Pasoepati, Hipmi, HLC, Pramuka, Karang TaPerempuan runa, PPM, dan juga komunitas penembang adalah motor gede HDCI. Tidak hanya profesidari paling hakiki pemuda kelompok muslim saja, tetapi dari non-musdalam membentuk, lim pun turut berpartisipasi mencipta dan dalam kegiatan tersebut (Jomengkonstruksi glosemar, 29 Oktober 2013). nalar berpikir Dari sebuah peringatan, tentu yang menjadi tujuan manusia di dunia. utama bukan acara apa yang diselenggarakan tetapi lebgusur eksistensi dan prestasi ih pada spirit yang akan terus yang selama ini dipegang oleh diperjuangkan. Dari generasi laki-laki. Dari seorang dokter, ke generasi, sukses, peringatan boleh pengusaha pejabat dilakukan dengan Emansipasi berbeda sehingga politikus. masa kini kemudian meniadakan kehadiran perempuan sebagai seorang ibu. Ibu sebagai kodrat alami perempuan mulai tertepikan oleh berbagai godaan profesi. Perempuan butuh eksisensi dan pengakuan status. Ia ingin dikenang bukan atas keberhasilannya menjadi seorang ibu yang baik, namun keber-

Adakah pantangan khusus bagi penderita thalasemia? Dari ketiga kategori thalasemia tersebut, minor dan interMasa tergolong Orde Lama dilanjutmediate tidak berbakan oleh Orde Baru, berarti haya dan dapat hidup normal. hampir 30 - 40 tahun kita hidup Jadi tidak ada pantangan bagi dengan sistem sentralistik. Tipenderita thalasemia dan ba-tiba reformasi terjadi pada semua 1998 dapat dan dilakukan. Pentahun mengubah derita hanya harus melakukan sistem tersebut. Setelah refortransfusi darah secara bila masi, 70 persen urusanrutin negara telah memasuki kategori berada di daerah. Kita mayor. tidak Penyakit dapat cukup siap thalasemia membuat orang dicegah. Ibu membawa yang mengelola kekuasaan25% ini mampu menjalankan gen thalasemia dan pemerbapak intahan. Kita tidak siap membawa 25% gen cukup thalasemia. dengan dan Dengan sistem begituintegritas, pencegahan pengawasan darimelalui pemerintah dapat dilakukan mengpusat. Kitapernikahan juga tidak cukup siap hindari dengan memberdayakan masyarakat pembawa sifat gen, atau boleh agar bisa mengontrol menikah tetapi tidakpemerinmemiliki tah daerah, dan elite-elite daeranak. Sebetulnya kami memiah yang tiba-tiba mendapatkan liki konsep yaitu ingin mewukekuasaan begitu besar. judkan penderita yang sehat. HalTapi, ini selaras dengan konsep itu bukan berarti para yang digulirkan olehitu Ibusalah Negperumus reformasi ara Ani Bambang Yudhoyono menetapkan Indonesia menuju selaku ikon thalasemia, desentralisasi, betulkah? yaitu mewujudkan Sistemnya anak sudahIndonesia benar. yang sehat. Otonomi adalah pilihan yang tepat dan tidak bisa dikembalikan lagi.yang Namun proses kita Apa terjadi apabila dalam menjabarkannya, penderita thalasemia memmayor buat intrumentasi kebijakan, menikah dengan bukan pemdan implementabawamengelola sifat kemudian memiliki sinya anak?lemah. Kita belum dapat menciptakan yang Tidak akanlingkungan terjadi apa-apa. baik agar sistem tersebut dapat Sang buah hati akan lahir denbekerja baik. Berjalan dengan gan sehat. Meski terkadang baik yakni pemberian otonomi

harus diseimbangkan dengan kontrol yang kuat. Masalahnya, kepemimpinan di tingkat nasional sangat lemah. pada umumnya, sangIdealnya, anaklah semakin besar otonomi diberiyang akan menjadi pembakan kepada suatu daerah, konwa gen atau akan mendapat trol pemerintah pusat harus thalasemia minor. lebih kuat. Tapi, faktanya tidak sehingga otonomi yang diberipemeriksaan darkanApakah kepada kepala daerah hanahmenjadi melalui bumerang. laboratorium merya upakan satu-satunya cara untukWewenang mengetahui keberadaan pemerintah puthalasemia? sat menjadi berkurang dengan desentralisasi. Apakah kemuIya, bahkan mayoritas dian pemerintah masih masyarakat tidak pusat mengetahui dapat bahwamengontrol ia adalahpemerintah penderita daerah? thalasemia. Sampai suatu hari Bukan masih bisa terlihat tetapi nanti gejala tersebut harus bisa karena dari bentuk muka UU yangmemagak berikan untuk itu. Kita cekung mandat kehitam-hitaman, peambil dua contoh, yang pertarut membuncit, dan kakinya ma soal Perda. Saat ini sudah sudah tidak mampu menmuncul 150 Perda yang bernugangkat perut yang semakin ansa syariah atau agama. Kamembesar. Jika baru mengelau kita berbicara tentang kontahui pemerintah terkena thalasemia trol, pusat mayjelas or setelah pembengpunya acuanterjadi yaitu UU Nomor kakkan pada perut, makauruhal 32 tahun 2004, dimana pertama yang harusurusan dilakukan san agama adalah naialah mengangkat pensional, jadi domainlimpa itu ada di pemerintah pusat. Bayangkan derita. Manusia tidak masalah urusan yang sudah jelas-jelas hidup tanpa limpa, mereka merupakan pusathidup atau masih sehaturusan dan dapat urusan nasional kemudian dinormal. Jadi penting diketahui urus olehpenderita pemerintah daerah, bahwa thalasemia dan pemerintah pusat tidak itu sehat, tidak menular, dan dapat berbuat apa-apa. dapat bekerja seperti Sambiasa. pai sekarang tidak ada dari Hanya saja beberapa waktunya 150 Perda yang berbau agama digunakan untuk melakukan tersebut dibatalkan oleh petransfusi darah. merintah pusat.  n


rakyat bicara jumat, 1 november 2013

9

www.joglosemar.co

Budayakan Tertib Parkir

Waspadai Penipuan SMS/Telepon yang mengatasnamakan Joglosemar Sehubungan dengan banyaknya kejadian tersebut, bila Anda menerima SMS/ Telepon tolong tanyakan identitas maupun alamat dan segera konfirmasi langsung ke: 0271-717141 biayai pilkada. jer basuki mawa beo..aneh..3x. gunawan-yuli handayani Menuran Baki. 085879165369

Apakah Anda Sudah Merasa Jujur?

dok

PARKIR SEMBARANGAN—Sejumlah mobil terlihat parkir sembarangan di jalur city walk. Padahal selama ini area ini bebas parkir. Tetapi tetap saja banyak yang ngeyel sehingga perlu tindakan tegas.

M

ari budayakan parkir pada tempatnya, bukan malah leter p dijadikan tempat parkir, kita sudah berubah eee...ternyata malah plat merah yang mampir untuk parkir. Sak penake dewe.....! 085764955499

Bandara Wirasaba Mangkrak

Usulan proyek bandara Wirasaba Jateng tanpa visible study dan cerdas swot analisis kerja pokrol hanya kenyangkan elite akan jadi bangunan mangkrak uang rakyat muspro, anggaran lebih baik dialihkan skala prioritas penghijauan, perbaikan terasiring berwawasan, merawat infrastruktur, merehabilitasi alam rusak, support kearifan lokal berpihak rakyat dan jangan ada lagi tebing longsor menelan korban jiwa, menutup akses jalan ataupun jalan ambles peng-

hambat ekonomi rakyat. 085943710797

Paling Banyak Janji, Paling Konyol

Rakyat sebetulnya sudah tahu siapa calon pemimpinya yang patut memimpin negerinya meski digambar-gembor kaya trompet lalu berteriak-berteriak lantang kaya peluit kemudian dimasukan ke iklan media tv kaya orang jualan kecap pokoknya yang paling banyak janjinya juga yang paling konyol yang paling banyak komentarnya pasti paling banyak bohongnya. 082313446545

Sesuaikan Produktivitas Buruh

SBY berstatement upah buruh pendidikan rendah prop/pemkab disesuaikan produktifitas buruh ? Gapoktan bertanya apakah kerja birokrat/wakil rakyat jebolan kampus produktif, berkwalitas solutif, efisien dan berorientasi hasil berpihak rakyat banyak serta kenapa daging serta sembako import....ha ha ha 081807524027

Percaya atau tidak, negeri ini akan jatuh apabila kita memilihnya. Sementa, ada Wiranto, Prabowo Subianto, Endriartono Sutarto. Kita tidak ingin peristiwa mengerikan dan kehancuran terulang kembali di sini. Mari kita tunggu dan lihat apakah takdir akan membawa negeri ini pada kejayaan, atau keterpurukan. 087835363377

Ormas Jadi Parpol

Jongko Joyoboyo Presiden

Jongko Joyoboyo mengatakan, akhir nama pemimpin yang menjadikan Indonesia menjadi negeri gemah ripah loh jinawi, toto tentrem kartoraharjo, ialah notonogoro. Kita sempat memiliki soekarno, kemudian suharto. Noto. Tetapi selanjutnya adalah habibie, gus dur, mbk mega. Jadilah terbaca : notobiedurga. Akibatnya, negeri ini hancur-hancuran. Musibah dan bencana silih berganti. Teroris dan anarkisme merajalela. Sekarang ada tanda-tanda kita akan memulai lagi dari Susilo Bambang Yudhoyono. NO. Seharusnya penggantinya adalah TO. Kalau bukan TO, entah apalagi yang akan dialami negeri ini. Joko Widodo, DO. tidak masuk jongko.

Saya yakin, ormas bentukan bp Anas yang kelihatan sangat merendah, sebentar kemudian berubah menjadi parpol. Seperti Nasdem, dan jika menang pemilu, saya yakin, koruptor mewabah. 087761404997

Timnas U-23 Kedodoran

Teamnas u23 besutan rahmad darmawan menuju sea game myanmar kondisi permainan team masih jauh dari harapan yang digadang2 apa lagi setelah melihat penampilan uji coba lawan team lokal sleman. Team sleman pun bukan team yang istimewa team u23 masih kedodoran. 45 babak ke dua br bisa cetak gool dengan sisa waktu yang amat mepet apa bisa

Jadwal Keberangkatan Kereta Api Jogja & Solo

KA Prameks Solo-Jogja 05.30 13.00 16.20

Jogja-Solo 10.50 14.40 20.10

KA Sriwedari AC

Tarif

Solo-Jogja 07.05 11.10 15.45 20.05

Jogja-Solo 05.25 09.15 13.00 17.45

Jogja-Kutoarjo 06.50 17.35

Kutoarjo-Jogja 09.00 19.00

Madiun Jaya AC Jogja - Madiun 09.50 18.30

Pramex

: Rp 10.000

Sriwedari AC

: Rp 20.000

Madiun Jaya AC

: Rp 50.000

Madiun Jogja 06.00 14.50

Sumber : PT KAI Stasiun Besar Yogyakarta

Telp Informasi Stasiun

Jadwal Perjalanan Kereta Api

Sta Solobalapan: (0271) 714039 Sta Solojebres : (0271) 646408

Tujuan

Kereta

Datang Berangkat

JAKARTA ARGO LAWU ARGO DWIPANGGA GAJAYANA BIMA TAKSAKA PAGI TAKSAKA MALAM SENJA UTAMA SOLO FAJAR UTAMA SENJA UTAMA BOGOWONTO GAJAH WONG GAYA BARU MALAM BENGAWAN PROGO

SLO 08.00. YK 08.56. SLO 20.00. YK 20.56 SLO 21.23 YK 22.10 SLO 22.05 YK 23.00 YK 10.00 YK 19.45 SLO 18.00 YK 19.02 YK 07.15. YK 18.30 YK 07.35. YK 18.00 SK 16.12 LPN 17.10 SK 15.30 LPN 16.33 LPN 15.30

BANDUNG ARGO WILIS TURANGGA LODAYA PAGI LODAYA MALAM MALABAR MUTIARA SELATAN PASUNDAN KAHURIPAN

SLO 11.03 YK 11.55 SLO 22.48 YK 23.37 SLO 07.00. YK 08.00. SLO 19.00. YK 20.00. SLO 19.28 YK 20.22 SLO 20.50. YK 21.44 SK 12.25 LPN 13.36 SK 17.50 LPN 19.10

SURABAYA ARGO WILIS & MADIUN BIMA TURANGGA

YK 15.15 SLO 16.04 YK 24.35 SLO 1.25 YK 03.20. SLO 04.20.

INFORMASI DAN KONFIRMASI TIKET BISA HUBUNGI : CALL CENTRE: 121 (Flexi/PSTN); 021-121 (Fren); (Kode Area) + 121 (Telkomsel); 021-213-91-121 (Seluruh Operator)

sebuah team dicetak menjadi prima dan istimewa? Persiapan pun sebetulnya juga cukup waktu mengapa hasilnya kurang maximal ? 081904583455

DPR Juga Berperan Kasus di MK

Joglo Jangan hanya melihat Akil Mochtar tapi siapa dulu yang memilih. DPR juga berperan atas karut marutnya MK, karena yang memilih Ketua MK adalah DPR 085642034337

Tak Jaminan Hamburkan Uang

Pilkada Dipilih DPRD. Wacana pemilihan gubernur dan walikota/bupati dipilih dprd tidak jaminan menghamburkan anggaran, seharusnya cagub/ wakil dan cawalikobta/wawali dan cabup yang membiayai anggaran pilkada. jumlah anggaran dibagi calon tetap. Seperti proses pilkades. biar yang mencalonkan benar orang yang bermodal dan benar-benar berjuang demi rakyat. Jangan sampai apbn dan apbd terkuras buat mem-

Seandainya semuanya mau jujur soal korupsi itu tidak semestinya digambar-gemborkan sampai abang ireng kaya balon mau meletus saja, korupsi atau manipulasi itu diawali dari perbuatan kebiasaan tidak jujur atau curang, coba anda sekarang tanyakan pada diri anda sendiri juga pada hati anda apakah anda sendiri sudah merasa jadi orang jujur? Terutama jujur pada diri anda sendiri lalu jujur kepada anak dan istri anda kemudian jujur kepada orang tua dan mertua anda selanjutnya jujur kepada sanak kerabat handai tolan dan teman-teman anda...Jika anda memang sudah merasa benar-benar jujur untuk semuanya itu maka perlu diperiksakan kejujuran anda itu sebab di dunia ini tidak ada manusia yang super sempurna. 082313446501

Kaum Muda Harus Bersemangat

Hari sumpah pemuda dirayakan di mana2 itu wajib bagi bangsa indonesia untuk melestarikan budaya semangat kaum muda menuju kemajuan bangsa & negara ri. Kaum muda harapan bangsa juga harus lebih bersemangat lagi untuk ikut memberantas maling2 duit negara kelas kakap yang dinamakan koruptor belum semuanya dapat ditangkap. 085799131288

Jor-joran Biaya Iklan

Baliho Prabowo Subianto yang bertuliskan kata : Pemimpin masa depan. Jujur, peduli, tegas, anti korupsi. Itu hanyalah sekedar penghias pinggiran jalan semata. Sekarang, siapapun yang bermimpi untuk menjadi presiden, harus siap menanggung kerugian baik moril maupun materil.

Jor-joran buang biaya untuk iklan, hasilnya tentu akan nihil. Sebab semua impian mereka akan di kubur oleh seorang Jokowi. Hasil survey terakhir yang di muat di Joglosemar 28~10~2013, Jokowi memperoleh 70,1 persen point. Sungguh merupakan sebuah pencapaian hasil survey yang gila-gilaan. Akan tetapi Indoqesia khususnya kecamatan Baki, memiliki pasangan calon presiden dan wakilnya : Gunawan-Yuli Handayani. Apabila saja PKS, PPP, PKB, dan partai gurem mau mengusung mereka, dijamin Jokowi akan kalah dan gigit jari. Seluruh Rakyat Bicara akan memberikan suara mereka. Wawasan dan jalan pemikiran mereka sudah teruji anti korupsi dan nepotisme. Tiap hari. 085725246151

Tidak Ada yang Berjiwa Nasionalis

Berani saya katakan, bahwa pada hari ini tidak ada orang dari bangsa ini yang benar-benar berjiwa nasionalisme, “mungkin” termasuk saya sendiri! Sebagai bukti sederhananya adalah, kita sudah berlife style ala barat, mulai dari cara pandang hingga sikap hidup,semua sudah bergaya barat, ya barat! Maka, jangan pede deh ngaku-ngaku seorang nasionalis jika masih berlife style ala barat, apa lagi cuma karena sudah hormat bendera ! 085647549207

Jangan Jadi Bancakan Koruptor

Du...ile....sedulur Gapoktan Jatinom Klaten cerdas peduli alam, lingkungan, air sumber kehidupan dan melawan kesewenang-wenangan birokrat/ wakil rakyat tebang “pohon trembesi cagar budaya” ditanam di pinggir jalan.. Kesadaran luar biasa dan perlu sedulur ketahui besaran diameter kayu alam/tahun hanya 1 sentimeter, berarti kayu diameter 50 sentimeter berusia 50 thn-up masyarakat sekitar harus mempertahankan jangan jadi bancakan para koruptor manipulator. 081807524029

Jadwal Penerbangan Bandara Adi Sumarmo Solo Telp Informasi Bandara: (0271) 781164 Garuda Indonesia Rute Berangkat Solo-Jakarta 05.55 Solo-Jakarta 07.45 Solo-Jakarta 11.30 Solo-Jakarta 14.10 Solo-Jakarta 18.45

Tiba 07.05 08.55 12.40 15.20 19.55

Sriwijaya Air Rute Solo-Jakarta Solo-Jakarta Solo-Jakarta Dari Jakarta

Datang - 11.05 16.40 19.00

Berangkat Jenis Pesawat 07.00 B 737-300 11.35 B 737-300 17.10 B 737-400 - B 737-300

Kursi 140 140 167 140

Ket Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari

Lion Air Rute Solo-Jakarta Solo-Jakarta Solo-Jakarta Solo-Jakarta

Datang 09.05 10.30 12.45 17.00

Berangkat Jenis Pesawat 09.40 B - 737-900 10.55 B - 737-900 13.25 B - 737-900 17.40 B - 737-900

Kursi 205 205 205 205

Ket Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari

Indonesia Air Transpor Datang Rute Solo-Pangkalan Bun 13.40

Berangkat Jenis Pesawat 14.05 F-50

Kursi 50

Ket Senin, Jumat

Berangkat Jenis Pesawat 12.00 ATR-72 11.45 B737/200

Kursi 70 120

Ket Rabu, Minggu Setiap Hari

Berangkat Jenis Pesawat 09.55 A 320 12.40 A 320

Kursi 147 144

Ket Selasa,Kamis Sabtu

Berangkat Jenis Pesawat 13.45 A 320

Kursi 180

Ket Setiap Hari

Trigana Air Datang Rute Solo-Pangkalan Bun 11.30 Solo-Banjarmasin 11.15 Silk Air Datang Rute Solo-Singapura 09.05 Solo-Singapura 11.50

No Penerbangan Kursi GA 229 12C/150Y GA 221 12C/150Y GA 223 12C/150Y GA 225 12C/150Y GA 227 12C/150Y

Ket Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari

City Link Rute Datang Solo-Balikpapan 13.10 Reservasi Garuda

: 781018 & 737500

Sriwijaya

: 780629 % 723777

Lion Air

: 781706 & 781999

Batavia Air

: 783988 & 782366

Silk Air

: 724604 & 724605

Trigana Air

: 7652437

Air Asia

: 784488

JADWAL SALAT

Imsak

03:42

Subuh

03:52

Terbit

05:08

Dhuha

05:32

Zuhur Asar Magrib Isya

11:23 14:35 17:33 18:45

www.jadwalsholat.org

Nomor Taksi Solo Kosti Solo 0271 - 856300 Solo Sentral 0271 - 728728 Bengawan 0271 - 743666 Gelora 0271 - 7004999 Sakura 0271 - 644194 Angkasa 0271 - 781315

Penerangan/Informasi : 780400, 780715, 783678 & 783263

Catatan: Jadwal bisa berubah sewaktu-waktu

Mahkota Ratu 0271 - 655666

Saatnya BICARA Saatnya rakyat bicara dengan bahasa dan pikiran rakyat. Soal apa saja, bebas: Mulai dari soal KTP, listrik, telepon, air bersih, jalan rusak, pembuatan paspor, perbankan, dan lain-lain yang menjadi kewajiban lembaga publik. Joglosemar membuka ruang: Rakyat Bicara. Silakan bicara apa saja. Tetapi jangan memfitnah, menyerang pribadi, dan menyinggung masalah SARA. Caranya: kirim saran, kritik, unek-unek, dan pendapat Anda via SMS ke nomor telepon 0271-7000313 Nomor telepon akan ditampilkan utuh sebagai pengganti identitas dan pertanggungjawaban Anda kepada publik, karena Anda bicara di ruang publik. Terima kasih.


internasional

10

JUMAT, 1 NOVEMBER 2013

www.joglosemar.co

Australia Juga Sadap Indonesia Pertumbuhan jaringan telepon seluler telah menjadi sebuah keuntungan yang sangat besar dan elite politik di Jakarta adalah sekumpulan orang yang cerewet: bahkan ketika mereka sebenarnya sudah menduga intelijen mereka sendiri sedang mengu­ping, mereka terus saja mengoceh. Eks Pejabat Intelijen Australia

Reuters | Mohamed Azakir

TUNGGU JENAZAH—Tentara Lebanon mengamankan area ketika anggota keluarga menunggu jasad dari penduduk setempat yang tewas ketika perahu yang dinaikinya tenggelam di Indonesia, bulan lalu. Jenazah tersebut tiba di Bandara Internasional Beirut, Kamis (31/10).

Lintas Global

Jagat Unik

3 Bank Besar Jepang Terkait Yakuza TOKYO—Tiga bank terbesar di Jepang diduga memiliki ka­­ itan dengan Yakuza. Awalnya penyelidikan atas keterkaitan bank dengan Yakuza ini diarahkan kepada Bank Mizuho. Na­­ mun pihak berwenang Negeri Sakura meluaskan penyeli­di­­kan mereka kepada Bank Mitsubishi UFJ dan Sumitomo Mit­sui. Mizuho Financial Group sebelumnya diselidiki karena mem­berikan pinjaman kepada pihak yang memiliki kaitan de­ngan Yakuza. Sebuah kantor pembiayaan konsumen yang me­miliki Mizuho, diketahui memberikan pinjaman hingga se­besar USD2 juta atau sekira Rp21,7 miliar (Rp10.851 per USD) kepada pihak yang terkait dengan Yakuza. Kasus ini memaksa Direktur Mizuho Takashi Tsukamoto untuk mundur dari jabatannya. Namun Tsukamoto akan te­ tap memimpin perusahaan induk dari Mizuho. g Okezone

Jatah Air di Teheran akan Dibatasi Teheran—Menteri Energi Iran Hamid Chitchian me­ nga­­takan konsumsi air tampaknya akan dijatah di Ibu Kota Iran, Teheran. Dilansir Tehran Times pada Kamis (31/10), ini me­rupakan akibat berkurangnya curah hujan. Chitchian meminta warga Teheran agar mengurangi kon­ sum­si air mereka sampai 20 persen, dan mengatakan jika m­ere­ ka tidak melakukan itu, Kementerian Energi terpaksa ha­rus mem­berlakukan penjatahan air di ibu kota Iran, kata lap­oran itu. “Jika kecenderungan (jumlah konsumsi air saat ini) ber­ lan­jut, kami terpaksa menjatahnya,” kata Chitchian seb­a­gai­ mana dilaporkan Xinhua. “Akibat sangat berkurangnya jumlah curah hujan pada mu­sim gugur ini, permukaan air di bendungan di dekat Te­ he­ran telah merosot tajam,” kata Chitchian sebagaimana dikutip Kantor Berita China itu. g Antara

Uni Eropa Tolak Kudeta Militer Mesir

JAKARTA—Uni Eropa me­ nolak aksi kudeta yang menggulingkan Presiden Mo­ hamed Mursi di Mesir. Uni Eropa menolak kudeta ter­ sebut walaupun hubu­ ngan mereka dengan Morsi se­benarnya juga tidak baik. “Kami tidak memiliki ma­ salah ketika Mursi terpi­ lih menjadi presiden. Itu ada­ lah keputusan rakyat Me­ sir. Kami sempat memberi saran kepada Mursi untuk merangkul seluruh rakyat Mesir, namun dia tidak mau mendengarnya,” ujar Duta Besar Uni Eropa Olof Skoog dalam press briefing di Kedutaan Besar Uni Eropa, Jakarta, Kamis (31/10). Skoog menegaskan Uni Eropa tidak memihak da-

lam konflik politik di Mesir. Uni Eropa berharap Mesir bi­sa kembali menjadi ne­ga­ ra demokratis. “Kami tidak me­mihak (kubu yang berti­ kai). Kami berpihak pada de­mokrasi,” lanjut Skoog. Mursi digulingkan Militer Mesir pada Agustus. Pihak militer berdalih mengambil alih kekuasaan karena Morsi membawa Mesir ke jurang perpecahan. Kudeta Mursi terjadi di tengah gelombang protes anti-Mursi yang dilakukan kelompok liberal. Setelah kudeta giliran pen­dukung Mursi dari Ikh­ wanul Mulsimin yang me­ lak­ukan protes. Demonstrasi pen­dukung Ikwanul Mu­sli­­ min dibalas dengan keke­ra­ san oleh militer. g Okezone

Selamat dari Maut Gara-gara Ponsel

F

ilm-film Hollywood sering menampilkan gambar tokoh yang selamat dari terjangan peluru karena benda-benda logam, seperti koin atau wadah minuman. Nah, kali ini, yang terjadi bukan sekadar kisah dalam film, melainkan nyata, benar adanya. Seorang pegawai toko serba ada di Florida boleh dibilang benar-benar mujur karena telepon selu­ ler (Ponsel) miliknya telah menghentikan laju peluru yang ditembakkan ke arah dadanya dalam sebuah usaha perampokan. “Ia sangat beruntung,” kata Letnan Scott Allen dari Departemen Kepolisian Winter Garden. Pegawai berumur pa­ ruh baya, yang oleh polisi ti­d ak diungkap jati dirinya demi keamanannya itu, ditembak oleh tersangka perampok yang memerintahkan pria itu bersama perempuan pegawai yang lain untuk membuka laci uang di toko serba ada yang terletak di sebuah pompa bensin di dekat Orlando, Florida

pada Senin (28/10) waktu setempat. “Ia tidak bisa membuka laci tersebut,” kata Allen. “Tersangka melarikan diri, namun sebelumnya menodongkan pistol revol­ ver terarah kepadanya serta meletuskan satu tembakan,” lannut dia. Telepon gengam si pegawai itu tersimpan di kantung atas kemeja besarnya. “Ketika tembakan baru terjadi, pria itu memeriksa dirinya untuk melihat apakah dia terkena tembakan, tetapi dia tidak melihat apa pun,” kata Allen. “Sesaat kemudian ketika polisi berada di tempat jadian, ia baru merake­ sakan sedikit nyeri di da­ da, kemudian mereka me­ m eriksa dadanya dan l ihat bahwa telepon me­ geng­ gam di kantungnya tertembak. Pria itu tidak terluka sama sekali,” kata Allen lagi. Peluru tersebut tertancap di teleponnya. Polisi menduga peluru itu berasal dari senjata genggam kaliber 22 atau 25. g

Antara | Niko Fediyanto

SYDNEY—Setelah kedutaan besar (Kedubes) Amerika Serikat (AS) di Jakarta dikabar­ kan menjadi pos penya­dapan di Jakarta, Australia di­ sebut ber­peran dalam operasi mata-mata AS di Indonesia. Media Australia melansir bahwa Ke­dubes mereka yang ada di Ja­ karta juga menjadi bagian dari jaringan spionase AS. Laporan tersebut dilansir oleh The Sydney Morning He­ rald, pada Kamis (31/10) wak­ tu setempat. Surat kabar ter­ kemuka Negeri Kanguru itu melansir bahwa ada intelijen negara tersebut mengguna­kan kantor-kantor kedutaan be­ sar mereka sebagai basis pe­ laksanaan operasi penyadapan. Bukan hanya telepon, ka­ barnya agen mata-mata elektronik mereka juga me­nyadap data internet dari negara-neg-

(3D)

12.30 | 14.45 | 17.00 | 19.15 | 21.30

12.30 | 15.10 | 17.50 | 20.30

12.00 | 14.20 | 16.40 | 19.00 | 21.20

13.00 | 15.00 | 17.00 | 19.00 | 21.00

ara tetangga. Informasi tersebut didapat dari whistl­eblower Edward Snowden dan se­ orang mantan pejabat inte­li­ jen Australia. Surat kabar terebut menga­ ta­kan bahwa operasi tersebut bahkan dilakukan tanpa se­ pe­ngetahuan diplomat-diplomat Australia. Grup media terbesar Aus­ tralia, Fairfax Media men­dapat informasi bahwa pe­ngumpulan data intelijen ter­sebut dilakukan di Kedubes-Kedubes Australia di Jakarta, Bangkok, Ha­ noi, Beijing, dan Dili,serta ko­misi tinggi di Kuala Lumpur dan Port Moresby, plus bebe­ rapa pos diplomatik lain. Mantan pejabat intelijen itu mengatakan bahwa fasi­li­tas penyadapan Australia yang ada di Kedubes mereka di jakar­ ta nting memainkan peranan pe­ da­lam me­ngumpulkan data in­ te­­lijen ten­tang an­ca­­man teroris dan penyelun­du­­pan manusia. “Namun fokus utamanya ada­lah intelijen bidang politik, diplomasi dan ekonomi,” ka­ ta sang eks pejabat yang tidak disebutkan identitasnya itu. “Pertumbuhan jaringan telepon seluler telah menja-

di sebuah keuntungan yang sangat besar dan elite politik di Jakarta adalah sekumpulan orang yang cerewet: bahkan ketika mereka sebenarnya sudah menduga intelijen mereka sendiri sedang menguping, mereka terus saja mengoceh,” kata sumber itu. Mengutip Berita Satu, pa­ da Juni lalu, pemerintah Ti­ mor Leste menyampaikan pro­ tes terbuka tentang aksi spi­ onase Australia, termasuk pe­nyadapan komunikasi kantor-kantor pemerintah selama berlangsungnya negosiasi ten­ tang masa depan cadangan minyak dan gas Celah Timor. Bocoran intelijen ke media di era 1980-an juga mengungkapkan adanya peralatan sadap yang “luar biasa canggih” di kantor Komisi Tinggi Australia di Port Moresby, Papua Nugini, dan juga di Kedutaan Australia di Jakarta dan Bangkok. Bocoran lain tentang laporan-laporan rahasia Indonesia dan Timor Leste tahun 1999 mengindikasikan kalau in­ telijen Australia memiliki ak­ ses luas terhadap komunika­ si militer dan sipil Indonesia yang sensitif. g Niko Fediyanto

Indonesia Ajukan Protes JAKARTA—Pemerintah In­ donesia menuntut Peme­ rintah Australia untuk mem­ be­­rikan penjelasan menge­ nai dugaan penyadapan yang dilakukan oleh Kedutaan Besar Australia di Jakarta. “Menanggapi surat kabar ha­rian Sydney Morning Her­ ald pada tanggal 31 Oktober 2013 tentang keberadaan dan penggunaan fasilitas pe­ nya­dapan di Kedutaan Australia di Jakarta, Kemen­te­rian Luar Negeri RI menuntut kla­ rifikasi dan penjelasan dari Ke­dubes Australia di Jakarta,” jelas pernyataan pihak Kemlu RI, dalam keterangan tertulis, Kamis (31/10).

“Duta Besar Australia di Ja­karta telah diminta datang ke Kementerian Luar Nege­ri pada 1 November 2014 un­ tuk dimintakan penjelasan resmi dari Pemerintah Aus­ tralia terhadap berita dimak­ sud,” lanjut pernyataan itu. Menurut pihak Kemlu RI, se­bagai negara tetangga dan ber­sahabat tindakan seperti yang diberitakan sama sekali tidak mencerminkan se­ ma­ngat hubungan bersahabat yang selama ini terjalin. Bagi Pemerintah Indone­ sia, dugaan penyadapan ini merupakan pelanggaran keamanan serius yang ti­dak dapat diterima oleh Pe­ merintah

Indonesia. Se­kiranya terkonfirmasi, In­do­nesia akan sampaikan pro­tes keras terhadap tindakan yang di­maksud. Detail mengenai dugaan pe­nyadapan yang dilakukan oleh Australia di Asia, dibo­ cor­kan oleh pembocor laporan intelijen Amerika Serikat (AS), Edward Snowden dan di­ publikasikan oleh surat kabar Jerman Der Spiegel. Sementara itu, Kedutaan Besar Australia bungkam soal itu. “Sudah menja­ di ke­ biasaan lama bahwa Pe­ m­­e­rintah Australia tidak mem­­berikan komentar atas ma­­salah intelijen,” kata me­ re­­ka. g Okezone | NIko Fediyanto

Bahkan Vatikan Pun Disadap AS ROMA—Dinas rahasia Amerika Serikat diduga me­ nyadap para kardinal sebe­ lum konklaf pada Maret si­lam. Ketika itu, mereka sedang memilih Paus baru. Hal itu dilansir oleh ma­ ja­ lah mingguan Italia Pa­ norama, Kamis (31/10) WIB. “Ba­dan Keamanan Nasional me­nyadap Paus,” kata maja­ lah tersebut. Mereka menuduh AS men­dengarkan panggilan te­lepon masuk dan keluar Va­tikan, termasuk akomo­ da­ si perumahan Kardinal Jor­ge Mario Bergoglio sebe­lum ia dipilih menjadi Paus Fran­siskus.Dugaan itu muncul menyusul laporan di laman pengawasan

12.30 | 14.40 | 16.50 19.00 | 21.10

12.00 | 14.10 | 16.30 | 18.40 | 20.50

The Sydney Morning Herald

Cryptome yang mengatakan jika Ame­rika Serikat memantau 46 ju­ta panggilan telepon di Italia pada bulan Desember 2012 dan awal Januari 2013. “Di antara mereka tampak ada juga panggilan dari dan ke Vatikan,” kata Panorama. “Dikhawatirkan, telinga be­­sar Amerika Serikat te­rus me­ nyadap percakapan pa­ ra us­kup hingga menjelang kon­­klaf,” katanya, seraya me­nam­bahkan bahwa ada “ke­cu­rigaan jika percakapan ten­ tang pa­ us masa depan mungkin te­ lah dipantau,” katanya. Menurut dia, Bergoglio te­ lah menjadi orang yang me­narik bagi dinas rahasia

12.15 | 14.15 | 16.15 18.15 | 20.15

Ame­rika Serikat sejak tahun 2005, menurut Wikileaks. Per­ cakapan yang disadap itu dibagi menjadi empat ka­ tegori yaitu “niat terkait ke­pemimpinan”, “ancaman terh­adap sistem keuangan”, “tu­juan kebijakan luar nege­ ri” dan “hak asasi manusia,” kla­im majalah itu. Juru bicara Vatikan Fede­ ri­co Lombardi mengatakan bah­wa mereka tidak menge­ tahui apapun tentang itu dan tidak mengkhawatirkan ten­tang hal itu. Jika hal itu ben­ ar maka aksi spionase Amerika Serikat akan men­ ja­­di pukulan memalukan un­tuk sebuah institusi yang ter­ kenal karena kerahasia­ an­nya itu. g Antara

12.30 | 14.30 | 16.30 18.30 | 20.30

12.00 | 14.10 | 16.20 18.30 | 20.40


jogja jumat, 1 november 2013

11

www.joglosemar.co

Malioboro Dihiasi Lampu Rp 800 Juta Masalahnya, sebagian besar bangunan lawas itu kondisi fisiknya memprihatinkan. JOGJA—Pemerintah Kota Yogyakarta meluncurkan wahana wisata lampu di Jalan Malioboro, Kamis (31/10). Wahana lampu ini terdiri dari lampu sorot gantung untuk menyinari 40 bangunan cagar budaya di sepanjang jalan kawasan itu kala malam. Selain itu, ada juga sekitar 30 lampu sorot duduk yang ditempatkan pada wadah batu setinggi setengah meter yang ditanam di trotoar sisi barat jalan. Lampu yang mulai dioperasikan adalah lampu sorot duduk yang membujur dari pangkal utara Jalan Malioboro (simpang Jalan Pasar Kembang) hingga depan Mal Malioboro. “Untuk lampu sorot duduk ini baru seperempat bagian dari Jalan Malioboro yang dibangun tahap awal. Rencananya, sampai depan Pasar Beringharjo nanti akan dipasang,” kata Kepala Unit Pelaksana Teknis Maliob-

oro Syarif Teguh. Pemasangan lampu ini merupakan tahap awal proyek Yogya City Beauty Vacation. Dalam program itu, wajah Malioboro menjadi prioritas pembenahan. Pada tahap awal, program tersebut diambilkan anggaran dari Pemda DIY sebesar Rp 1 miliar yang masuk dalam APBD Murni Kota pada 2013. Alokasinya, Rp 800 juta untuk penataan lampu dan Rp 200 juta untuk membuat dua (panggung keliling). “Kami sudah sosialisasikan program ini kepada Pemda DIY. Artinya, ini dilakukan sebagai pendukung rencana penataan Malioboro oleh provinsi (Pemda DIY). Proyek akan selesai pertengahan tahun depan,” ujarnya.

Bangunan Rusak Masalahnya, sebagian besar bangunan lawas itu kondisi fisiknya memprihatinkan. Misalnya, Perpustakaan Daerah, gedung Kimia Farma, bangunan toko di ujung utara Malioboro, Pasar Beringharjo, dan gereja GPIB di Ngejaman. “Sebagian bangunan cagar budaya ini cat dindingnya sudah kusam dan mengelupas karena cuaca. Kalau diso-

rot malah jadi kelihatan jelek. Bahkan ada sejumlah bangunan tua itu yang kosong,” ungkapnya. Bangunan lawas itu pun tertutup reklame atau nama toko. Jika ada reklame disorot lampu malah yang terlihat iklan tokonya, bukan bangunan tuanya. “Nanti kita akan minta bantuan Dinas Ketertiban Kota Yogyakarta untuk menginventarisasi toko di Malioboro yang masih memasang reklame menyalahi ketentuan ukuran dan posisi, “ harapnya. Anggota Komisi A DPRD Kota Yogyakarta, Bambang Anjar Jalumurti, menuturkan penataan reklame di Malioboro mestinya jadi perhatian khusus. Karena area itu merupakan ikon Kota Yogyakarta. Menurut Bambang, penataan reklame sebagai kebijakan khusus pemerintah akan menjamin lebih pasti konsep penataan wisata. “Melalui kebijakan yang jelas, akan ditentukan apa Malioboro akan bebas reklame sepenuhnya atau reklame yang lebih sesuai mendukung wisata,” ujarnya dilansir Tempo. n Cisilia Perwita S

Antara | Sigid Kurniawan

Antara | Sigid Kurniawan

PAMERAN META— Pengunjung mengamati lukisan Frida Kahlo yang dipamerkan dalam pameran tunggal bertajuk Meta / Mata karya seniman Pupuk Daru Purnomo di galeri Sangkring ART Space, Bantul, Yogyakarta, Kamis (31/10). Pameran seni rupa tersebut menceritakan kisah dan pengalaman dramatis yang dialami seniman tersebut yakni gangguan pada panca indra dan psikologis yang akhirnya diwujudkan dengan bentuk karya visual.

ABY Tuding Survei KHL Tak Prosedural JOGJA—Aliansi Buruh Yogyakarta (ABY) menuding survei Kebutuhan Hidup Layak (KHL) yang dilakukan dewan pengupahan di Yogyakarta tidak sesuai prosedur dan ketentuan yang seharusnya. Ini berakibat fatal karena membuat hasil akhir sebagai acuan penentuan UMK menjadi sangat rendah. Yusuf, Tim Advokasi ABY mengatakan, besaran usulan UMK tahun 2014 hanya naik 10-14 persen saja dari tahun sebelumnya. Angka ini dinilai tidak rasional karena tidak sesuai dengan kebutuhan riil saat ini setelah kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM). Bahkan, hasil survei yang dilakukan dewan pengupahan terpaut sangat jauh dengan survei inde-

penden yang dilakukan ABY. Selisih KHL kedua survei ini mencapai R ­p 800.000. “Kami curiga survei yang dilakukan dewan pengupahan ini tidak sesuai prosedur dan yang seharusnya, sehingga mempengaruhi hasil akhir,” kata Yusuf, Kamis (31/10). Buruh di Yogyakarta yang tergabung dalam Aliansi Buruh Yogyakarta (ABY) melakukan aksi demo di Jalan Malioboro hingga Kantor Gubernur Kepatihan, Kamis (31/10). Aksi tidak berlangsung ramai seperti yang semula direncanakan. Jumlah para demonstran menurun drastis dan tidak sesuai rencana. Dalam aksi menolak hasil survei Kebutuhan Hidup Layak (KHL) se-

bagai dasar penetapan upah minimum kabupaten/kota itu, hanya sekitar seratusan buruh yang berdemo, dari jumlah yang diprediksi sebelumnya, yakni 500 orang. “Ada upaya menggembosi aksi kami sehingga banyak buruh yang batal turun ke jalan hari ini,” kata Sekretaris Jenderal ABY Kirnadi dilansir Tempo di sela aksi. Kirnadi mengungkapkan, upaya menekan aksi buruh itu tercium dari sehari sebelum aksi tersebut dimulai. “Banyak beredar SMS (layanan pesan pendek) gelap yang intinya meminta aksi turun ke jalan tak perlu dilakukan. Kami menduga kuat ini dari orang orang pro-pemerintah dan pengusaha,” ujar dia. n Okezone | Antara

Perangkat Desa Jadi Tersangka Pengiriman Imigran Gelap

Penambangan Pasir di Kali Code Ancam Jembatan

Gunungkidul—Kepolisian Resor Kabupaten Gunungkidul menetapkan dua tersangka dalam kasus pengiriman 30 imigran gelap ke Australia. Dua tersangka tersebut yakni mantan Kades Kanigoro Mujiyato dan perangkat Desa Panjan Waluyo. Kapolres Gunungkidul AKBP Faried Zulkarnaen mengatakan berdasarkan penyidikan, dua tersangka tersebut telah memfasilitasi penginapan, sewa kapal jukung dan truk untuk para imigran gelap. Sebelumnya, Polres Gunung Kidul telah menetapkan be-

JOGJA—Pemerintah Kota Yogyakarta menyatakan kawasan Kali Code saat ini terlarang untuk aktivitas penambangan pasir. Meski sejumlah titik masih terdapat endapan pasir sisa material erupsi Merapi 2010 lalu. Kepala Dinas Permukiman dan Prasarana Wilayah Kota Yogyakarta, Toto Suroto, menyatakan saat ini penambangan pasir di bagian selatan Kali Code. Seperti penambangan di wilayah Kecamatan Mergangsan yang membahayakan sisi bawah jembatan serta tanggul permukiman warga. “Ada yang kebablasan mengeruk terlalu dalam di sungai sehingga

berapa tersangka yakni Medi, Hedi Yunus dan seorang yang belum diketahui identitasnya. “Dari hasil pemeriksaan saksi-saksi, didapat informasi tentang orang yang memfasilitasi penginapan, truk dan perahu. Atas keterangan tersebut, kami melakukan penangkapan Mujiyanto dan Waluyo di rumahnya masing-masing,” jelasnya. Atas perbuatannya, lanjut Faried, dua tersangka Mujiyanto dan Waluyo dijerat pasal 120 Undang-Undang Nomor 6 tahun 2011 tentang Keimigrasian.

Ancaman penjara maksimal lima tahun dan maksimal 15 tahun dengan denda minimal Rp 500 juta maksimal Rp 1,5 miliar. “Kami masih terus melakukan pengembangan. Kasus ini melibatkan jaringan besar, jadi tidak menutup kemungkinan masih ada dalang pengiriman imigran gelap,” ungkapnya. Selain mengamankan dua tersangka, kata Faried, pihaknya juga telah menyita empat buah kapal jukung dan satu truk yang digunakan untuk mengangkut imigran.”Empat kapal dan satu truk kami amankan.

Kami masih melakukan pemeriksaan terhadap para orang yang terlibat,” kata dia. Sebelumnya, 30 imigran gelap asal empat negara yang berbeda yakni Iran, Myanmar, Somalia dan Eritrea bertujuan ke Australia ditangkap polisi di Pantai Ngluwen, Saptosari pada Sabtu (19/10) lalu. Selain 30 orang itu, polisi juga mengamankan dua ABK (Anak Buah Kapal) bernama Dani Hermawan (28) warga Sendangbiru, Malang Selatan, Jawa Timur dan Sandika Prayudi (26) asal Jln Tanah Sereal 09, Jakarta. n Antara

Ratusan Ribu.....................................................sambungan dari Hal 1 Dari Jakarta dan sekitarnya, aksi mogok nasional melumpuhkan sejumlah kawasan industri di Jabodetabek. Selain kawasan industri Pulogadung, aksi mogok nasional juga berlangsung di KBN Cakung, Jatake, Cikupa, Depok, Cikarang Bekasi, Sunter, KBN Cilincing, Balaikota DKI Jakarta, Tanjung Priok, dan sejumlah ruas jalan di ibu kota. Sekjen Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) Muhammad Rusdi mengatakan aksi mogok nasional yang berlangsung hingga 1 November itu memiliki beberapa tuntutan seperti upah Rp 3,7 juta per bulan untuk DKI Jakarta, menolak Inpres 9/2013 tentang ketentuan upah minimum, dihapuskannya sistem alih daya (resourcing), serta dijalankannya

jaminan kesehatan mulai 2014. Unjuk rasa buruh dari Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) di Cikarang, Bekasi, sempat diwarnai bentrokan dengan Ormas pemuda. “Ada dua orang buruh yang luka bacok dan sedang dirawat di sakit,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Rikwanto. Bentrokan bermula ketika massa FSPMI dan ormas pemuda melakukan aksi unjuk rasa. Para buruh berunjuk rasa untuk memperjuangkan UMP 2014 sebesar Rp 3,7 juta, sementara Ormas menolak aksi massa yang juga menutup pabrik. Massa Ormas tidak senang dengan aksi buruh yang menutup pabrik karena dinilai mematikan sentra perekonomian kecil warga seki-

tar. Dua massa dari kubu berbeda kemudian berselisih hingga terjadi pelemparan batu dan berubah menjadi chaos. Dari Surabaya, Pemerintah Provinsi Jawa Timur sepakat menampung aspirasi para buruh yang unjuk rasa di depan Gedung Negara Grahadi Surabaya. Di sela aksi, Gubernur Jawa Timur Soekarwo berdiskusi dengan perwakilan buruh beserta sejumlah kepala dinas terkait. Setelah menggelar pertemuan lebih dari dua jam, Soekarwo menyepakati empat hal. Empat poin kesepakatan tersebut di antaranya, pertama, Pemprov Jatim sudah memastikan tidak menggunakan atau menolak Inpres Nomor 9 Tahun 2013 tentang upah minimum. “Pemprov Jatim tetap

akan menggunakan upah minimum kabupaten/kota, sehingga tidak menggunakan upah minimum provinsi seperti yang dikeluarkan Pemerintah Pusat. Kami akan bertemu dengan presiden tentang persoalan ini,” ucapnya. Sedangkan kedua terkait upah layak. Menurut dia, pihaknya segera membuat peraturan gubernur terkait formulasi upah. “Nanti UMK akan disusun berdasarkan KHL ditambah inflasi ditambah lagi pertumbuhan ekonomi. Ini satu-satunya rumusan yang ada di Indonesia,” tuturnya. Dari Yogyakarta, ratusan buruh yang tergabung dalam Aliansi Buruh Yogyakarta (ABY) melakukan aksi di depan Kantor Kepatihan Daerah Istimewa Yogyakarta. Sekretaris Jenderal ABY, Kirnadi dalam orasinya mengingatkan agar penggunaan dana keistime-

Eddy Tunggu...........................................................................................sambungan dari Hal 1 Di sisi lain, Ketua Eksekutif Lembaga Hukum Keraton Kasunanan Surakarta, KP Eddy Wirabhumi menunggu realisasi rencana pelaporan dirinya tersebut. Ia baru akan bersikap jika Walikota benar-benar telah melaporkannya ke Polisi. “Yang jelas itu saat ini saya akan mikir pelaksanaan peringatan 1 Sura sambil menunggu. Jika benar Walikota akan melaporkan, baru saya akan bersikap,” ungkap suami GKR Wandansari Koes Moertiyah (Gusti Moeng) ini, Kamis (31/10). Saat ini, ia memilih tidak akan berkomentar banyak dan lebih memilih menunggu lebih lanjut panggilan dari penyidik. “Saya akan pelajari dulu bagaimana laporan yang

ditujukan ke saya. Untuk saat ini belum mau komentar, biar tidak memperburuk hubungan dengan Pemkot dan menunggu perkembangan terlebih dahulu saja,” terangnya. Lanjut dia, semua orang mempunyai hak untuk melaporkan pihak lain ke Polisi, termasuk juga Walikota. Ia menuturkan, bisa saja Walikota salah menafsirkan komentarnya yang muncul di media selama ini. “Mungkin saja beliau emosi setelah membaca media yang tidak sesuai dengan yang saya ucapkan. Pedoman saya itu rilis resmi yang sudah saya sampaikan,” pungkasnya. Di sisi lain, kuasa hukum Pemkot Surakarta mulai mengumpulkan dokumen dan buk-

ti-bukti untuk memperkuat pelaporan tersebut. Rencananya, laporan akan dilayangkan ke Polresta Surakarta secepatnya. Hal itu sebagaimana diungkapkan oleh Kuasa Hukum Pemkot Suharsono kepada wartawan. “Kita akan mengumpulkan dokumen-dokumen dan bukti-bukti paling lambat hari ini (Kamis) atau Jumat (1/11). Dan laporan akan bisa dilayangkan secepatnya,” ungkapnya. Bukti-bukti yang akan diberikan, jelasnya, untuk menguatkan laporan atas tuduhan pencemaran nama baik tersebut seperti pemberitaan dalam media cetak, dan media lainnya. Di samping itu, Suharsono juga akan mencari sejumlah saksi yang mengetahui kejadian terse-

but (statement Eddy Wirabhumi). “Kita akan cari saksi yang melihat, mendengar dan mengetahui kejadian tersebut,” katanya. Mengenai pasal yang akan dituntutkan, Suharsono tetap pada tiga pasal kemarin, yakni 310, 311 dan 207 KUHP. Disinggung mengenai upaya damai dari kedua kubu yakni Walikota dan juga Keraton, Suharsono belum bisa memastikannya. Kendati begitu, Suharsono menambahkan, jika nantinya pihak Eddy Wirabhumi ingin meminta maaf, dirinya siap memfasilitasinya. Hanya saja, proses hukum pencemaran nama baik ini akan tetap berlanjut. “Kalau minta maaf bisa saja, tapi proses hukum tetap akan berjalan,” tandasnya. n Ari Welianto | Ari Purnomo

Siang untuk..............................................................................................sambungan dari Hal 1 “Memang dulunya itu menurut cerita, musala ini dibangun khusus untuk perempuan. Baru sekitar 25 tahun lalu dibuka untuk umum, tidak hanya perempuan saja yang salat di sini, tapi juga laki-laki,” papar penjaga Musala Salamah, Adi Saputro (32) saat ditemui Joglosemar, Kamis (31/10). Bentuk bangunannya memanjang ke selatan dengan panjang sekitar 25 meter dan lebar 15 meter, membuatnya tidak diketahui banyak orang. “Ini dibangun di zaman Belanda, terlihat dari bangunannya yang khas Eropa. Jendelanya besar, ada menara juga. Kalau tahun

berapa dibangun saya tidak tahu,” terang laki-laki asal Sragen ini. Dijelaskannya, kegiatan di musala ini memang seringnya untuk perempuan. Ia menuturkan, pengajian digelar setiap Selasa, Rabu, Kamis, dan Sabtu pagi. Sedangkan untuk salat lima waktu setiap hari, masyarakat umum termasuk laki-laki bisa salat di sini tidak ada larangan. Dari informasi yang diperolehnya, musala ini dulunya ditujukan khusus untuk perempuan, karena ingin menjauhkan fitnah bercampurnya antara laki-laki dan perempuan. “Sekarang banyak laki-laki

yang salat ke sini, khususnya saat siang. Kan di sekitar sini banyak toko atau tempat usaha, jadi salatnya di sini. Begitu pula masyarakat yang kebetulan lewat,” tutur dia. Masyarakat di sekitar musala itu pun sudah hafal, bahwa di bulan Ramadan musala ini hanya menggelar tarawih untuk perempuan. Sehingga, tidak dikumandangkan azan salat Isya. “Jumlah rakaatnya sama seperti salat tarawih lainnya, tapi tidak ada kultum (kuliah tujuh menit). Imamnya jelas perempuan. Pengeras suaranya itu dari dalam, bukan keluar,” sambung dia. Pantauan Joglosemar, bangu-

nan musala ini terlihat masih kokoh dan kuat. Meski memang, ada kerusakan di sana-sini, khususnya di bagian atap yang bocor. Itu pun oleh pengurus, sudah diperbaiki. Adanya musala kuno ini, barangkali bisa dijadikan salah satu tujuan wisata religi seperti pernah dilontarkan Sejarawan muda, Heri Priyatmoko. “Di Solo itu banyak sekali masjid-masjid kuno dan bersejarah selain Masjid Agung. Tapi itu ternyata belum dimaksimalkan oleh Pemkot, mungkin Pemkot bisa menggagas wisata masjid-masjid kuno,” ujar Heri, Kamis (24/10) lalu. n

waan atas status keistimewaan Yogyakarta juga dialokasikan untuk peningkatan kesejahteraan buruh. “Kita akan lihat nanti apakah dana keistimewaan akan berpihak kepada rakyat, atau kepada pengusaha,” kata Kirnadi. Sementara itu, Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Muhaimin Iskandar meminta kepada buruh dalam tuntutan menaikkan upah minimum tahun 2014 mempertimbangkan kemampuan perusahaan sehingga tidak menimbulkan kebangkrutan dan ancaman PHK.

UMK Jateng “Kita semua tidak menolak tuntutan buruh. Namun tahapannya harus disadari agar perusahaan tidak bangkrut. Semua pihak, baik perusahan, pemerintah dan buruh berjuang bersa-

berpotensi membuat fondasi infrastruktur di sekitarnya rentan. Kami instruksikan ke warga agar semua penambangan dihentikan memasuki penghujan ini,” jelasnya. Di Kecamatan Mergangsan, permukaan sungai sudah normal pascabanjir material erupsi Merapi 2010 lalu. Ketinggian permukaan air hingga tanggul bagian atas sudah sekitar tiga meter, dengan kedalaman sungai sekitar satu meter. “Namun penambangan pasir oleh warga menyebabkan kedalaman sungai bertambah, yang bakal mengancam struktur jembatan, “ tuturnya. Selain itu, saat menjelang musim ma,” kata Menakertrans. Dari Semarang, empat dari 35 kabupaten di Provinsi Jateng belum menyerahkan usulan besaran upah mininum kabupaten/ kota (UMK) kepada Gubernur Jateng Ganjar Pranowo. “Empat daerah tersebut adalah Kabupaten Pekalongan, Kabupaten Batang, Kabupaten Magelang, dan Kabupaten Boyolali,” kata Pelaksana Tugas Kepala Dinas Tenaga Kerja Transmigrasi dan Kependudukan Jateng Wika Bintang di Semarang. Wika menjelaskan, Pemprov Jateng tidak akan menetapkan besaran upah minimum provinsi, namun gubernur akan menetapkan UMK yang diusulkan bupati dan walikota masing-masing daerah. Ia mengungkapkan, dari 31 daerah yang telah menyerahkan usulan UMK, sebanyak 18 di

hujan ini, sejumlah gorong-gorong tersumbat lumpur sisa musim kemarau. Sepanjang 248 meter goronggorong yang melintasi Kota Yogyakarta, 20 persen di antaranya tersumbat lumpur. Saat ini kawasan Yogyakarta utara mulai sering diguyur hujan. Anggota Komisi C DPRD Kota Yogyakarta, Emmmanuel Adi Prasetya, meminta Pemerintah Kota Yogyakarta mulai rajin turun ke bawah dan mengecek kesiapan masyarakat bagaimana agar lebih tanggap bencana. “Khususnya kesiapan warga kampung yang rumahnya langsung menghadap sungai,” ucapnya dilansir Tempo. n Cisilia Perwita S antaranya telah memenuhi kebutuhan hidup layak (KHL) di kabupaten/kota setempat. Pada bagian lain, penentuan UMK Boyolali, akhirnya disepakati setelah sebelumnya deadlock. UMK Boyolali tahun 2014 ditetapkan Rp 1.116.000/ bulan. Bupati Boyolali Seno Samodro, mengatakan kesepakatan tersebut dicapai dalam rapat Dewan Pengupahan Boyolali, Rabu (30/10). Sementara sebelumnya sejumlah daerah di eks Karesidenan Surakarta sudah menyelesaikan usulan UMK. Di Solo, kalangan buruh dan pengusaha menyepakati usulan UMK sebesar Rp 1.145.000 atau meningkat Rp 230.000. Sedangkan Pemkab Sukoharjo merekomendasikan angka UMK sebesar Rp 1.132.000. n Antara | Detik | Ario Bhawono

Foto Bugil.......................................................sambungan dari Hal 1 Dalam blog yang diunggah pada, Sabtu 28 September, pukul 14.59 WIB, yang memuat 13 foto. Yang menghebohkan dalam foto tersebut, pelakunya mengenakan seragam polisi. Dari 13 foto itu, sangat jelas wajah sang AKP mengenakan seragam polisi mulai dari membuka baju, memegang bagian dada, memegang dan memamerkan alat kelamin, hingga foto telanjang bulat. Pengunjung dalam blog tersebut hingga Kamis (31/10), pukul 20.30 WIB, telah mencapai 94.078 orang. Diduga pelaku foto bugil adalah polisi berpangkat AKP yakni AKP MS yang menjabat salah satu Kapolsek di Wonogiri. Kapolres Wonogiri AKBP Tanti Septiyani mengatakan sudah mengetahui adanya foto bugil yang tersebar di internet. Pihaknya, sudah memanggil MS dan kini MS tengah dihadapkan dengan penyidik untuk keperluan pemeriksaan. “Saya tahunya baru kemarin. Tapi MS dari Polsek tengah kami periksa di Ruang Reskrim. Sekarang ini yang bersangkutan sudah dinonaktifkan,“ ujar Kapolres. Pemeriksaan tersebut,

menurut Kapolres, tak hanya untuk mengetahui apakah benar MS adalah pemeran dalam foto bugil. Pemeriksaan juga untuk menelusuri siapa pengunggah foto dalam blog tersebut. “Menurut saya itu foto berasal dari kamera handphone dan sepertinya diambil sendiri. Sampai saat ini hanya foto yang beredar, kalau video tidak ada,“ kata Tanti. Pihaknya belum bersedia berkomentar terkait kemungkinan adanya sanksi jika memang benar yang bersangkutan adalah pelaku dalam foto bugil. Dirinya berujar, masih menunggu dulu hasil pemeriksaan oleh penyidik.

Motif Terkait 13 foto dalam blog tersebut, Polres Wonogiri segera mengambil langkah cepat. “Kami belum bisa memastikan motif di balik peredaran foto-foto seronok anggota tersebut. Penyidik masih berupaya mengembangkan penyelidikan,” lanjutnya. Namun demikian Tanti tidak mengelak ketika dikonfirmasi bahwa peredaran foto itu kemungkinan berasal dari pesawat HP milik MS yang hilang. Tanti mengaku pihaknya

memang mendapat informasi awal seperti itu, namun belum bisa diambil kesimpulan karena masih dalam penyelidikan termasuk meminta bantuan tim cyber crime Polda Jateng untuk melacak pengunggah foto-foto tersebut. “Memang ada keterangan bahwa peredaran foto-foto ini motifnya pemerasan. Keterangan sementara yang saya dapat, HP milik MS diakui hilang. Kemudian ditemukan orang yang kemudian meminta uang kepada MS. Karena tidak diberi kemudian foto-foto itu disebarkan,” katanya. Terpisah, Kasubag Humas Polres Wonogiri AKP Siti Aminah menambahkan, pada hari Kamis (31/10), AKP MS diperiksa petugas Propam Polres Wonogiri. Pemeriksaan terkait beredarnya foto bugil di blog internet, mulai pukul 09.00-13.00 WIB. “Saat ini hasilnya belum diketahui karena pemeriksaan itu kan tidak sekali jadi. Sebab, kami juga akan menyelidiki siapa yang diuntungkan dan pihak mana yang dirugikan dari peredaran foto bugil itu. Mungkin sekitar 4-5 hari lagi baru keluar,“ tandas Siti Aminah. n Aris Arianto | Eko Susanto | Detik


12

jumat, 1 november 2013

www.joglosemar.co

Sidang Kasus Suap Impor Daging

Fathanah Pasang Badan Yang Mulia, dalam per­ sidangan ini saya meminta maaf karena semua itu inisiatif saya. Tidak ada perintah dari terdakwa. Ahmad Fathanah Saksi untuk Luthfi

JAKARTA—Ahmad Fatha­ nah pasang badan untuk ter­ dak­wa kasus suap impor da­ ging, Luthfi Hasan Is­haaq, eks siden PKS. Dia mengaku Pre­ bahwa ia bertindak tanpa sepengetahu­an Luthfi. Majelis hakim memberi­ kan kesempatan bagi Luthfi untuk bertanya kepada pa­ ra saksi yang dihadirkan jak­

sa di PN Tipikor, Jakarta, Ka­ mis (31/10). Mantan presiden PKS ini juga melontarkan per­ tanyaan kepada Fathanah, sa­ habat lamanya. Luthfi bertanya mengenai biasaan Fathanah yang cu­ ke­ kup sering memalsukan tanda tangannya, terutama saat dua sahabat ini berkecimpung di PT Atlas Jaringan Satu pa­da 2005. Perusahaan tersebut sempat bermasalah yang memb­ uat Fathanah akhirnya ber­hadapan dengan hukum. “Ya memang saya ini sering me­neken tanda tangan tanpa sepengetahuan terdakwa,” ujar Fathanah dalam sidang ter­sebut. Luthfi lantas bertanya me­ ngenai pemaparan Yudi Seti­ awan mengenai target Rp 3 tri­ liun yang menjadi target PKS. Luthfi juga bertanya me­ngenai apakah saat itu dirinya ikut membahas target tersebut.

“Saat itu terdakwa ketika da­ tang, Yudi sudah membuat ta­ bel pemaparan. Bahkan su­atu ketika saya pergi keluar d­en­ gan terdakwa, sama-sama ke­ tawa karena hal tersebut tidak masuk akal,” kata Fathanah. Lalu Luthfi bertanya me­ nge­nai persoalan suap impor da­ging, apakah tindak-tanduk Fa­ thanah memang sepenge­ ta­huan dirinya atau tidak. Fat­ hanah pun menjawab. “Yang mulia...,” kalimat Fathanah terhenti. Ketika suasana tiba-tiba hen­ ing, Fathanah lalu menunduk dan melepas kacamatanya. Dia mengusap air matanya. “Yang Mulia, dalam persidangan ini saya meminta maaf karena se­ mua itu inisiatif saya. Tidak ada pe­rintah dari terdakwa,” ujar Fa­ thanah sembari terisak. Fathanah juga bersikeras me­ nyatakan bahwa uang Rp1 mi­liar

yang diberikan olehnya bu­kan untuk mantan Presiden Partai Keadilan Sejahtera Lu­thfi Hasan Ishaaq. Fathanah beralasan bah­ wa uang itu digunakan untuk membayar cicilan mobil dan pembaya­ran interior rumah. “Karena sudah tiga hari ti­ dak bertemu dan ciri khas saya adalah saya suka membuat pancingan sehingga Luthfi merespons. Ada bahasa yang menurut Luthfi itu vulgar, tapi saya katakan saya bertemu be­ liau susah dan sudah tiga hari tidak bertemu,” ungkap Fatha­ nah tetap beralasan. Padahal dalam sidang yang sama, Fathanah juga menga­ kui ia berpesan kepada so­ pirnya, Sahruddin “Ini dag­ ing busuk Pak Luthfi” dengan maksud agar Sahruddin tidak pergi jauh dari mobil karena ada uang Rp1 miliar dari PT Indoguna. g Antara | Detik

Akil Bantah Pakai Ganja Jakarta—Hasil tes DNA dan Narkotika Nasional Ba­ (BNN) memastikan ada DNA Akil Mochtar di lintingan gan­ ja yang sudah terpakai di meja ker­ janya. Meski demikian, Akil tetap bersikukuh tak tahu so­al barang haram itu. “Pak Akil tetap yakin bah­

wa Narkoba itu bukan milik­ nya, dia tidak tahu soal ba­ rang-barang itu,” ujar kuasa hu­kum Akil, Tamsil Sjoekoer di KPK, Kamis (31/10). Tamsil menjelaskan, ha­ sil tes urine dan rambut Akil ne­gatif Narkoba. Hal itu bisa men­jadi bukti bahwa Akil tak

pernah bersentuhan dengan Narkoba. Lalu bagaimana den­ gan hasil tes DNA yang dilaku­ kan BNN? “Ya bisa saja kertas pembungkus itu menempel di Pak Akil, ada banyak kemun­ gkinan lah,” jelas Tamsil. Sebelumnya, BNN telah me­ngumumkan hasil tes DNA

Akil. Hasilnya DNA Akil iden­ tik dengan DNA yang ada di lin­ting ganja. KPK menemu­ kan tiga lintingan ganja utuh dan satu lintingan ganja yang sudah terpakai saat penggele­ dahan di ruangan kerja Akil di kantor MK. KPK lalu menye­ rahkannya pa­da BNN. g Detik

Bayi WNI Diduga Jadi Korban Kekerasan Seksual di Arab Antara | Yusran Uccang

DEMO BURUH MAKASSAR—Sejumlah buruh yang tergabung dalam Solidaritas Aksi Mahasiswa untuk Rakyat Indonesia (Samurai) Makassar, berunjukrasa di kantor Gubernur Sulsel, Makassar, Kamis (24/10). Mereka menuntut dinaikkannya upah minimum buruh sebesar 50 persen serta penghapusan sistem kerja kontrak (outsourcing).

Loyalis Anas Diperiksa 10 Jam Jakarta—Loyalis Anas Ur­­baningrum, Tri Dianto men­ j­alani pemeriksaan pe­nyi­dik Ko­misi Pemberantasan Ko­rup­ si (KPK). Dalam peme­riksaan ber­ durasi sekitar 10 jam, Tri me­ngaku dicecar pe­nyidik soal pro­ses perkena­lan­nya dengan Anas dan M Na­zaruddin. “Ada beberapa pertanyaan se­putar perkenalan saya dengan Anas, Nazar dan ibu Ne­ ne­ ng,” tutur Tri Dianto di KPK, Kamis (31/10). Tri juga mengaku ditanya s­oal kongres Partai Demokrat 2010 di Bandung. Ada ba­ nyak hal yang ia jelaskan, na­ mun karena masih banyak hal dik, yang dibutuhkan penyi­ Tri mengaku akan kemba­ li diperiksa pekan depan. “Menurut penyidik masih ba­nyak keterangan-ketera­ ngan saya yang dibutuhkan, se­hingga saya masih akan di­ panggil lagi kemungkinan ming­gu depan,” jelasnya.

Antara | Widodo S. Jusuf/Koz/mes

PEMERIKSAAN KASUS HAMBALANG—Mantan Ketua DPC Partai Demokrat kabupaten Cilacap Tri Dianto (kanan) tiba di Gedung KPK untuk menjalani pemeriksaan di Jakarta, Kamis (31/10). Tri Dianto diperiksa penyidik KPK dalam kapasitas­ nya sebagai saksi terkait kasus dugaan penerimaan gratifika­ si (hadiah) proyek Pusat Pendidikan, Pelatihan dan Sekolah Olahraga Nasional (P3SON) Hambalang. Saat ditanya soal adanya pem­bagian uang untuk peme­ nangan Anas saat kongres, Tri langsung membantahnya. Me­ nurutnya yang dibagikan ha­

nya uang senilai Rp 1-2 juta se­ bagai uang transport para ka­der. “Bagi-bagi duit kalo ada ya transport sejuta dua ju­ta ya itu wajar,” ungkapnya. g Detik

Jelang Penetapan, DPT Belum Beres

Bawaslu: 1,2 Juta Data Bermasalah Jakarta—Menjelang pe­ netapan Daftar Pemilih Tetap (DPT) 4 November mendatang, sejumlah data bermasalah jus­ tru bermunculan. Kali ini klaim data bermasalah disampaikan oleh Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu). “Dalam pelaksa­ naan pengawsan pencermatan ulang DPT, Bawaslu juga me­ nerjunkan tim langsung ke kabupaten kota terpilih untuk melakukan supervisi terhadap pelaksanaan pengawasan,” kata komisioner Bawaslu Dan­ iel Zuchron dalam rapat den­ gan komisi II dan KPU di Jakar­ ta, Kamis (31/10). Hadir dalam rapat itu perwakilan 12 Parpol, Kemendagri dan Kemlu. Menurutnya, terkait daft­ ar pemilih yang bermasalah

Rincian 1,2 juta data bermasalah di 20 Kab/Kota: a. Tanpa NKK : 569.526 pemilih : 531.413 pemilih b. Tanpa NIK c. NIK tidak standar : 1.953 pemilih d. NIK ganda : 29.317 pemilih e. Meninggal : 17.470 pemilih f. Pemilih ganda : 23.903 pemilih g. Tanpa tanggal lahir : 3.224 pemilih h. Belum 17 tahun dan belum nikah : 11.617 pemilih I. Status perkawinan tidak jelas : 5.989 pemilih j. Anggota TNI/Polri : 306 pemilih k. Alamat kosong : 8.582 pemilih l. Memenuhi syarat tapi tidak terdftar di DPT : 1.802 pemilih

by name by adress, hasil pe­ ngawasan di tingkat kabupaten kota sampai dengan 30 Okto­ ber pukul 24.00 WIB, data daft­ ar pemilih yang bermasalah per TPS sudah masuk dari 20 kabu­ paten kota di enam provinsi. “Rekapitulasi daftar pemi­

lih yang bermasalah per TPS dari 20 kabupaten/kota terse­ but sebanyak 1.205.102 mas­ alah. Data tersebut akan terus bergerak sampai 2 November setelah seluruh data Kabupa­ ten Kota masuk ke Bawaslu,” lanjutnya.g Detik

Pelaku Disinyalir Orang Indonesia JEDDAH—Seorang bayi sal Indonesia disiksa ser­ a­ ta di­ duga diperkosa di Jed­ dah, Arab Saudi. Bayi malang tersebut masih dirawat di ru­ mah sa­kit setempat. Pihak keamanan menang­ kap beberapa orang yang di­ du­­ga bertanggung jawab atas tin­dakan brutal ini. Menurut dokter yang merawat korban, dr. Salah Muftah bayi itu diba­ wa ke rumah dalam kondisi pa­nas tubuh yang tinggi. Sela­ in itu, banyak luka memar ter­ lihat di tubuhnya, kepala yang berdarah dan luka lainnya. “Korban saat ini masih di­ rawat dan masih dalam kon­ disi tidak sadar, tetapi mulai me­ respons perawatan,” ujar Mu­ ftah, seperti dikutip The Examiner, Kamis (31/10). Sementara menurut Kepa­ la Pusat Forensik di Jeddah dr. Talal Ikram mengatakan, bo­cah itu mengalami pendarahan be­ rat dalam kandung kemihnya. Hingga saat ini, polisi me­

nangkap tiga orang dan dua pe­rempuan yang diduga terli­ bat dalam tindakan penyiksa­ an ini. Sebelumnya, seorang sak­si mata bernama Abdullah Mohammad Nasser menyak­ sikan sebuah mobil meletak­ kan bayi tersebut di pintu ru­ mah sakit dan kemudian per­gi. Tragisnya, peristiwa itu di­ duga dilakukan oleh sesama warga negara Indonesia (WNI). “Dari informasi yang kita teri­ ma, tindak kekerasan di­lakukan oleh sesama WNI yang tinggal di Jeddah,” ujar Ju­ru Bicara Ke­ menterian Lu­a­r Negeri (Kemlu), Michael Te­ne, Kamis (31/10). Dijelaskan Tene, anak ini di­titipkan kepada sesama ke­ luarga Indonesia di Jeddah di­ karenakan orangtuanya akan tuk kembali ke Indonesia un­ sementara waktu. Di tem­ pat penitipannya, anak ini ma­lah mendapat tindakan kekerasan. Belum bisa dipastikan apa mo­tif tindak kekerasan yang di­ lakukan WNI tersebut kepad­a

anak kerabatnya. Tetapi, Tene memaparkan kasus ini terbong­

kar karena laporan dari WNI lain. g Okezone | Niko Fediyanto

AMALIA TOUR

TOUR & TRAVEL - UMRAH & HAJI

UMRAH 9, 10, 12, 13, 14 & 15 HARI SETIAP BULAN + DUBAI/ABU DHABI JANUARI = 12 & 15 HARI (15 JAN) FEBRUARI = 13 HARI (26 FEB), 14 HARI (12 FEB) MARET = 14 HARI (5 MAR), 12 HARI (19 MAR) MULAI

USD 1775 “Amalia Tour & Travel adalah Biro Perjalanan Umrah yang berpengalaman di Kota Solo telah melayani sejak berdirinya pada tahun 2006.” Umrah • Haji • Tour • Visa • Ticke�ng (Pesawat Terbang)

(0271) 630374 (Hot Line) (0271) 662903 (Fax) 08122603711 (HP)

Jl. Kapten Mulyadi 282, Pasar Kliwon, Solo


Soccer uuwww.joglosemar.co

HALAMAN | 13

jumat, 1 november 2013

INI BARU BALE! Statistik menyebut, Ronaldo dan Bale menjadi pemain Madrid yang paling agresif. MADRID—Meski Cristiano Ronaldo mencetak hattrick, namun Gareth Bale-lah yang menjadi bintang saat Real Madrid menggasak Sevilla dengan skor 7-3. Sang arsitek, Carlo Ancelotti pun memuji setinggi langit performa ciamik Bale. “Malam ini, semua orang melihat Gareth (Bale) yang sebenarnya,” kata Ancelotti di Real Madrid TV. “Dia bermain sangat bagus, menunjukkan skill yang fantastis. Itu memang butuh waktu, tapi itu memang diperlukan. Kini, dia tak lagi punya kendala fisik dan dia mampu meningkatkan kepercayaan diri, jadi dia akan menjadi bagian penting dari kami di masa mendatang,” tambahnya. Tak seperti melawan Barcelona, pada laga yang berlangsung di Santiago Bernabeu, Kamis (31/10) dini hari itu, Bale dan Ronaldo terlihat bermain sangat padu, dengan tambahan Karim Benzema sebagai penyerang tunggal. Bale pun mencetak dua gol pembuka ke gawang Sevilla lewat kaki kirinya. Sementara Ronaldo tak kalah gemilang, diawali dengan gol pembuka melalui titik putih, pemain berjuluk CR7 itu menambah dua gol lagi yang terjadi pada menit ke-60 dan 71. Sedangkan Benzema tak ketinggalan dengan mencetak dua gol pula. Buat Benzema dan Bale, mereka tak cuma mencatatkan namanya di papan skor. Keduanya juga mampu dua kali membukukan diri dalam daftar pemberi assist. Statistik juga menyebut, Ronaldo dan Bale menjadi pemain Madrid yang paling agresif. Ronaldo melepaskan enam attempts (empat on target) sepanjang laga, sementara Bale melepaskan empat attempts (tigaon target). Benzema lebih efektif: dua attempts (dua on target) dan dua-duanya berbuah jadi gol. Itu baru dari catatan statistik. Dari segi permainan, ketiganya juga terbilang cair dalam bergerak dan berpindah posisi. Hal ini terlihat dari bagaimana gol pertama Bale tercipta. Pada gol tersebut, Benzema, yang tadinya berada di tengah, bergerak ke sisi kiri untuk menerima bola. Sementara Benzema menerima bola, Ronaldo, yang tadinya ada di sisi kiri, berlari masuk ke dalam kotak penalti, mengisi ruang kosong di sisi tiang jauh. Sedangkan Bale, yang tadinya berada di sisi kiri, masuk ke tengah mengisi ruang kosong yang ditinggalkan Benzema. Gol itu berakhir dengan sederhana: Benzema memberikan

7 Fakta Penting 1. Ini adalah kekalahan terbesar Sevilla di La Liga meski mereka sudah mencetak 3 gol. Rekor sebelumnya terjadi pada 1935, ketika Sevilla dikalahkan Osasuna 3-6 2. Ini adalah kali kedua di pertandingan La Liga dalam 100 tahun terakhir ada empat pemain yang mampu mencetak dua gol dalam satu pertandingan. Catatan itu sebelumnya terjadi pada pertandingan Racing Santander melawan Celta Vigo pada 2004.

bola kepada Bale, yang lantas melepaskan sepakan kaki kiri terarah. Kendati sederhana, pergerakan ketiganya terbilang menarik --dan demikianlah yang terjadi sepanjang laga. Salah satu gol Benzema juga memperlihatkan bagaimana Bale sukses melihat pergerakan Benzema sebelum akhirnya memberikan umpan tarik kepada bomber asal Perancis tersebut. Seusai laga, Bale pun tak mampu menyembunyikan kegembiraannya. Ia menyebut laga Madrid melawan Sevilla sebagai malam yang luar biasa baginya. “Saya merasa baik dan mampu menyelesaikan seluruh pertandingan. Setelah tak melakoni pramusim, maka penting untuk segera menemukan irama agar bisa memberikan kemampuan terbaik,” ucap Bale. “Ini merupakan malam yang luar biasa. Jelas saya butuh waktu untuk meningkatkan kemampuan fisik, tapi saya sangat senang bisa bermain 90 menit. Itu penting buat kebugaran saya,” tukasnya. “Kami bermain sangat bagus malam ini dan semoga kami akan lebih banyak lagi permainan seperti ini di masa yang akan datang. Sekarang saya harus terus berkembang dan bekerja keras untuk segera mencapai kondisi 100 persen,” tambahnya. Sejauh ini Bale sudah tampil sebanyak tujuh kali untuk Madrid di semua ajang. Dia sudah memberikan kontribusi tiga gol dan dua assist. n Detik | Tri Hatmodjo

3. Untuk kali pertama dalam 46 tahun terakhir ada 10 gol tercipta pada pertandingan La Liga di Santiago Bernabeu. Pada 1967, Madrid berhasil mengalahkan Real Sociedad 9-1. 4. Cristiano Ronaldo mencetak hattrick ke-18 di La Liga. CR7 melewati catatan hattrick bintang Barcelona, Lionel Messi (17 hattrick). 5. Sevilla menjadi lawan di Spanyol yang paling sering dibobol Ronaldo. Penyerang asal Portugal itu sudah 15 kali membobol gawang Sevilla, disusul dengan Getafe (13 kali) dan Barcelona (12 kali). 6. Ronaldo menjadi pemain yang paling sering mencetak gol La Liga lewat tendangan penalti di abad ke-21. Sejak bergabung dengan Madrid pada 2009, Ronaldo sudah mencetak 34 gol lewat penalti, unggul atas striker Atletico Madrid, David Villa (31 gol penalti). 7. Gareth Bale mencetak gol pertamanya di Santiago Bernabeu pada menit ke-13. Pemain termahal di dunia itu membutuhkan waktu 187 menit sebelum akhirnya bisa mencetak gol di markas Los Blancos. Sumber: Opta dan Infostrada Sport

Gareth Bale

Reuters | Susana Vera

Ronaldo Sindir Blatter

Marca

MADRID—Cristiano Ronaldo melakukan perayaan gol khusus usai menceploskan bola ke gawang Sevilla. Pemain Real Madrid itu mengangkat tangan kanannya ke arah pelipis seperti sedang memberi hormat ala militer. Gestur yang ditunjukkan CR7 ini bak sedang menyindir Presiden FIFA, Sepp Blatter. Ya, sehari sebelum pertandingan Real Madrid-Sevilla, Blatter sempat membandingkan Ronaldo dengan Lionel Mes-

As

si. Tak hanya membandingkan dengan menganggap Messi yang terbaik, namun Blatter juga mengatakan kalau pemain internasional Portugal tersebut seperti seorang komandan, namun tidak punya sikap yang sama dan memberi kehidupan lain dalam sepakbola. Dan ucapan komandan yang keluar dari mulut Blatter, memang masuk di benak Ronaldo, sampai-sampai saat mencetak gol dari titik penalti, mantan

pemain Manchester United itu melakukan selebrasi hormat, yang di depannya ada pemain Madrid lainnya, Marcelo. Harian ternama Spanyol, Marca menyebut selebrasi itu sudah direncanakan oleh Ronaldo, apabila dia mencetak gol. Dan kabarnya, Sepp Blatter tengah menonton pertandingan yang berakhir 7-3 untuk kemenangan Madrid dari bagian direksi Santiago Bernabeu. Selain perayaan gol ala militer, atmosfer Santiago Bernabeu dalam laga lawan Sevilla juga tampak berbeda dari biasa, sebagai bentuk usaha dari para suporter untuk merespons ucapan Blatter. Defensecentral.com menyebut, sejumlah spanduk bernada cacian untuk Blatter dan dukungan buat Ronaldo pun menghiasi sejumlah sudut stadion. Selain itu, setiap kali Ronaldo menyentuh bola maka teriakan-teriakan dukungan pun acapkali terlontar dari para suporter di penjuru stadion. Ada pula seruan spesial dari para suporter di menit-menit tertentu, yakni “Illa, illa, illa, Cristiano maravilla!”, yang artinya kira-kira “Yeah, yeah, yeah, Cristiano luar biasa!”. Ronaldo sendiri pada pertandingan tersebut mencetak hattrick, selain gol penalti pada menit ke-32, CR7 juga mencetak gol pada menit ke-60 dan 71. Sementara empat gol lagi dicetak Gareth Bale (14 dan 27) dan Karim Benzema (53 dan 80). n Detik | Okezone

SRIWIJAYA AIR KINI MAKIN BANYAK PILIHAN :

3x

TA AR 0 ) K A . J 54 O – 0.45, 1 L SO .00, 1 ( 07

4x SOLO – PANGKAL PINANG ( via Jakarta ) 3x SOLO – LAMPUNG (via Jakarta) 2x SOLO – PONTIANAK (via Jakarta) 2x SOLO – TANJUNG PANDAN (via Jakarta ) SOLO – PADANG (via Jakarta) SOLO – BATAM (via Jakarta) SOLO – BENGKULU (via Jakarta) SOLO – MEDAN / ACEH (via Jakarta) SOLO – PEKANBARU (via Jakarta) SOLO – TANJUNG PINANG (via Jakarta) SOLO – PALEMBANG (via Jakarta) SOLO – MAKASAR (via Jakarta) SOLO – SORONG (via Jakarta) SOLO – JAYAPURA (via Jakarta)

O

N LINE

24

Jam www.sriwijayaair.co.id

Atau travel agent kepercayaan anda

Empat Tim Besar Tak Saling Bunuh Hasil Undian Perempatfinal Piala Liga Inggris

Leicester Stoke Sunderland/Southampton Tottenham

vs Manchester City vs Manchester United vs Chelsea vs West Ham

* Babak perempatfinal akan digelar pada pertengahan Desember, mulai 16 Desember 2013. * Tim yang disebut lebih dulu menjadi tuan rumah

Cristiano Ronaldo Reuters | Susana Vera

LONDON— Undian babak p erempatfinal Piala Liga Inggris telah dilakukan. Hasilnya, Manchester United berjumpa dengan Stoke City, sedangkan Manchester City akan menghadapi Leicester City. MU lolos setelah mengalahkan Norwich City 4-0 di Old Trafford, Rabu (30/10) dini hari. Sementara itu, Stoke menyingkirkan Birmingham

City lewat adu penalti. Stoke akan menjadi tuan rumah untuk laga melawan MU. Laga ini akan digelar pada pertengahan Desember mendatang. Sedangkan City sendiri lolos setelah menundukkan tuan rumah Newcastle United 2-0 melalui perpanjangan waktu, Kamis (31/10) dini hari. Lawan yang akan mereka hadapi di perempatfinal adalah Leicester, yang menjungkalkan Fulham 4-3. Kendatipun ajang ini boleh jadi tak ada di posisi teratas daftar prioritas City, Edin Dzeko menegaskan timnya tetap ingin menjejak partai puncak di Wembley pada 2 Maret 2014 mendatang. “Masih ada tiga pertandingan lagi menuju final, tapi kami sudah pasti ingin sampai ke sana--itulah target kami,” seru Dzeko. Selain MU dan City, tim besar Premier League lainnya juga akan menghadapi lawan yang relatif mudah. Chelsea, akan melawan Sunderland atau Southampton. Laga Sunderland kontra Southampton di babak 16 besar baru akan dilangsungkan pada 6 November. Sementara, Tottenham Hotspur, yang menang adu penalti atas Hull City, akan menghadapi West Ham United. West Ham lebih dulu lolos setelah mengalahkan Burnley 2-0. n Detik


sport

14

JUMAT, 1 NOVEMBER 2013

www.joglosemar.co

Timnas Indonesia vs Kyrgyzstan

Jacksen Ingin Uji Kolektivitas Timnas

Jacksen F Tiago

Pelatih Timnas Indonesia

JAKARTA—Usai berkali-kali batal menggelar laga uji coba, tim nasional (Timnas) Indonesia akan melakukan uji coba melawan Kyrgyzstan, Jumat (1/11) malam hari ini. Laga uji coba ini pun bakal dijadikan oleh pelatih Timnas Indonesia, Jacksen F. Tiago untuk melihat kolektivitas skuad Garuda. Laga uji coba melawan Kyrgyzstan di Stadion Utama Gelora Bung Karno digelar sebagai persiapan menghadapi China di lanjutan kualifikasi Piala Asia 2015 yang akan berlangsung 15 November mendatang. “Kami hanya ingin melihat sejauh mana organisasi per-

PSSI Mulai Verifikasi Tim Akhir November

JAKARTA—Verifikasi untuk tim-tim Liga Super Indonesia (LSI) dan Liga Primer Indonesia (LPI) akan dimulai pada akhir November mendatang untuk menjaring 22 tim yang nantinya akan resmi berlaga di ajang tertinggi kompetisi sepakbola Indonesia. Untuk menyambut verifikasi ini,semua tim diharapkan mulai mempersiapkan diri. “Perencanaan verifikasi kompetisi tahun depan akan dilaksanakan bulan November akhir, mungkin akan memakan waktu satu hingga dua minggu sampai awal Desember. Setelah itu kami akan langsung umumkan,” ujar Sekjen PSSI, Joko Driyono, saat ditemui di Kantor PSSI,Senayan, Jakarta, Kamis (31/10). Selain itu, CEO PT Liga Indonesia (LI), ini juga menyatakan ada lima hal penting yang harus dipenuhi untuk uji coba verifikasi, di antaranya pembinaan usia muda, sporting, infrastruktur, finansial, dan legal. “Kami akan menyaring 22 tim. Jika verifikasi finansial lolos, kemungkinan besar

akan bisa lolos tapi apabila hal tersebut tidak jelas maka akan susah diverifikasi,” tambahnya. Musim depan, PSSI akan melakukan unifikasi liga, sehingga tak ada lagi dua liga seperti dua musim terakhir. Sesuai dengan hasil Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI, Maret 2013 lalu, peserta kompetisi tertinggi Tanah Air akan diisi 18 tim LSI dan empat tim LPI. Verifikasi yang dilakukan untuk menerapkan standar klub profesional yang boleh berkompetisi di liga kasta tertinggi ini, akan dijalani 18 tim LSI dan tujuh tim LPI. Joko menegaskan, meski format kompetisi mendatang telah disepakati akan diikuti 22 tim, namun PSSI maupun PT LI tidak akan memaksakan untuk memenuhi kuota tersebut, bila klub yang lolos ternyata jumlahnya tidak mencapai 22. PSSI juga akan melakukan sosialisasi pada 4 atau 5 November mendatang dengan mengumpulkan klub yang akan mengikuti verifikasi. n Okezone

Sirkuit Balap Dibangun Mulai November SOLO—Venue olahraga di Kota Solo dipastikan akan segera bertambah. Setelah direncanakan membangun Gedung Olahraga baru di Kompleks Manahan, kini giliran sirkuit balap motor segera di bangun, juga di Kompleks Manahan. Kepastian pembangunan sirkuit tersebut setelah pengajuan pembangunan sirkuit semi permanen oleh Pengcab Federasi Olahraga Balap Motor (FOBM) Kota Solo pada 2009 lalu akhirnya disetujui Pemkot Solo pada tahun 2013 ini. Ketua Pengcab FOBM Solo, Lilik Kusnandar mengatakan sirkuit yang rencananya mengambil lokasi di parkir selatan Kompleks Stadion Manahan Solo ini mulai dikerjakan pada bulan November 2013. Sirkuit yang terdiri dari lintasan balap motor sepanjang 1,2 kilometer, arena dragbike dan slalom ini diperkirakan butuh waktu sekitar dua bulan untuk masa pengerjaan. “Kalau digunakan untuk ajang internasional memang

belum bisa. Tapi sirkuit itu sangat layak untuk ajang setingkat kejuaraan nasional. Semoga akhir tahun atau awal tahun depan sudah bisa diuji coba,” terang Lilik saat berada di Kantor KONI Solo, Kamis (31/10). Besarnya potensi pembalap yang ada di Kota Solo memang jadi faktor utama pembangunan sirkuit semi permanen tersebut. Pasalnya selama ini beberapa pembalap andalan Kota Solo seperti Agus “Bledug” Setiawan, Agus “Iwan” Setiawan, Donny Sekeon dan M Rovic harus berlatih di Yogyakarta atau Semarang. Tak hanya itu, menjamurnya arena balap liar di eks Karesidenan Surakarta jadi faktor lain dibangunnya sirkuit tersebut. “Selama ini potensi pembalap di Kota Solo sangat bagus. Kalau tidak diberi fasilitas yang layak pasti sulit berkembang. Saya juga tidak ingin para pemuda yang minat ke olahraga ini lari ke arena balap liar yang berbahaya,” lanjutnya. n Ronald Seger Prabowo

menyertakan 16 pemain untuk menghadapi Indonesia dalam laga uji coba. Kendati demikian, Kyrgyzstan bertekad tetap tampil sebaik mungkin untuk menang. “Ini adalah pertandingan kami yang pertama melawan Indonesia. Kami belum mengetahui kehebatan mereka. Tapi kami berjanji akan memberikan permainan yang terbaik dan saya harap penonton dan masyarakat senang dengan pertandingan besok (hari inired),” ujar Serger. Persiapan Kyrgyzstan sendiri disebutnya sangat mepet. Mereka bahkan baru tiba di Jakarta Rabu (30/10) lalu dan hanya punya waktu sehari untuk latihan di Jakarta sebelum bertanding. Persiapan mepet itu pula yang membuat timnya datang dengan 16 pemain. Selain laga uji coba ini, Timnas juga dijadwalkan akan bertolak ke Korea Utara, untuk melakoni laga uji coba dengan klub Korea 4.25 pada 8 dan 10 November mendatang, sebelum menghadapi China dan kemudian Irak pada tanggal 15 dan 19 November dalam kualifikasi Piala Asia 2015. n Detik

Antara | Ismar Patrizki

AKHIRNYA UJI COBA—Pesepakbola Timnas Indonesia mengikuti sesi latihan menjelang pertandingan melawan Kyrgyzstan di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (31/10). Timnas Indonesia akan melakukan pertandingan uji coba melawan Kyrgyzstan pada Jumat (1/11), sebelum bertandang ke China pada 15 November 2013.

Sritex Dragons Bidik Empat Pemain DBL All Star SOLO—Meski belum meraih kemenangan di Kota Solo, namun sejumlah pemain DBL All Indonesia mampu menarik minat tim Sritex Dragons Pertamina Solo yang bersiap menghadapi Women National Basketball League (WNBL). Sedikitnya, empat pemain asuhan Marlina Herawati telah masuk bidikan pelatih Sritex Dragons, Pek King Dhay. Manajer Sritex Dragons, Dyah Puspitasari mengatakan, empat pemain terse-

but adalah Kadek Rima Anggen Suari, Regita Pramesti, Vincensia Vinni serta Nadya Valdiyen yang tampil gemilang dan menjadi roh permainan tim DBL All Star. Kegemilangan keempat pemain tersebut terlihat saat tim DBL All Star berhadapan dengan Gold Coast Australia. “Kemarin coach Pek King Dhay sudah melihat permainan DBL All Star. Ada empat pemain, nomor 13 (Kadek), 7 (Regita), 5 (Vincensia) serta

Nadya yang kualitasnya dianggap bagus oleh coach Pek King Dhay,” terang Dyah, Kamis (31/10). Namun begitu, dirinya tak langsung mengajukan penawaran lantaran pelatih kepala Pek King Dhay belum mengisyaratkan penambahan pemain. “Tapi sampai saat ini saya belum diminta merekrut mereka. Karena komposisi pemain kami sudah cukup, apalagi mereka masih SMA,” terang Dyah Puspitasari. Tak hanya Sritex, ternya-

Paralympian Junior Sumbang Delapan Emas

ta beberapa tim kontestan WNBL pun telah menawarkan untuk bergabung musim depan. Kadek Rima, mengaku sudah dihubungi salah satu kontestan WNBL lain untuk diajak gabung. Namun begitu, mantan anak asuh Rahmad “Mamad” Sugeng Purnomo di SMAN 1 Denpasar ini belum mengambil keputusan lantaran masih fokus di bangku sekolaha. “Perjalanan kan masih panjang. Saya juga baru ke-

Joglosemar | Kurniawan Arie Wibowo

SOLO—Tim paralympian Indonesia kembali menorehkan prestasi membanggakan di kejuaraan tingkat Asia. Setelah menjadi runner-up untuk ajang Asian Para Tabletennis Championship, giliran atlet junior Indonesia yang menyumbang medali di ajang Asian Youth Paragames III yang digelar di Kuala Lumpur, Malaysia, (2630/10). Kontingen Indonesia berhasil mengumpulkan delapan medali emas, lima perak, serta lima perunggu dan meraih peringkat 11 dari 30 negara peserta. Delapan medali emas tersebut diperoleh dari cabang atletik, tenis meja, renang, bulutangkis, dan catur. Atlet atletik Nanda Mey Solihah menjadi lumbung emas Merah Putih dengan torehan tiga medali emas. Selain itu cabang catur disumbangkan Wa-

hyu Setyawan serta Jarwo. Emas bulu tangkis atas nama Suryo Nugroho, serta renang atas nama Musa Tarubaba. Prestasi tersebut dinilai cukup mengejutkan, mengingat persiapan yang hanya sebulan serta keikutsertaan Indonesia yang pertama kali di ajang tersebut. Indonesia pun awalnya hanya menargetkan satu medali emas. “Prestasi ini jelas cukup membanggakan karena kita baru pertama kali mengikuti kejuaraan ini. Apalagi negara-negara lain cukup kuat. Namun kita terbantu atlet kita yang bermain cukup prima dan mental bermain anak-anak luar biasa,” terang Ketua Kontingen Indonesia, Anggiat Sagala, saat upacara penyambutan di Bandara Adi Soemarmo, Kamis (31/10). Presiden National Paralympic Commite (NPC)

Indonesia, Senny Marbun turut mengapresiasi prestasi Indonesia yang menurunkan 19 atletnya. Menurut Senny, paralympian Indonesia dapat berprestasi di mancanegara bahkan di level junior sekalipun. “Padahal dengan dana pas-pasan serta waktu pelatihan yang sangat mepet kita dapat berprestasi. Dengan prestasi ini semoga pemerintah dapat lebih memperhatikan atlet difabel Tanah Air,” jelas Senny. Torehan prestasi ini, sambung Seny, membuat persiapan ke ajang Asian Para Games (APG) di Myanmar tahun depan akan lebih matang. Dirinya berharap target runner-up dapat diraih atlet paralympian Indonesia. “Sebagian atlet junior kita bawa ke APG. Makanya Pelatnas kita tingkatkan menjadi enam bulan,” tambahnya. n Ronald Seger Prabowo

Seger Prabowo

Profil

n Nanda Mey Solihah

Pembuktian Atlet Difabel

R

MELAMPAUI TARGET MEDALI—Sejumlah atlet Indonesia yang baru tiba dari Asian Youth Paragames Malaysia 2013 bersama official berfoto saat digelar acara penyambutan kedatangan kontingen di Bandara Adi Soemarmo, Boyolali, Kamis (31/10).

las 3 SMA, jadi belum berani memutuskan untuk gabung yang mana. Memang juga ada tim yang menghubungi saya, namun belum saya putuskan,” terangnya. Hingga kini, Sritex Dragons yang mulai mengagendakan sejumlah uji coba sudah mempunyai 14 pemain. Rencananya, Pek King Dhay ingin menambah dua pemain untuk menguatkan tim dan mengincar tiket final four musim depan. n Ronald

aut kegembiraan terpancar dari wajah atlet paralympic junior Indonesia, Nanda Mey Solihah, saat acara penyambutan kontingen Indonesia setibanya dari ajang Asian Youth Paragames III yang digelar di Kuala Lumpur, Malaysia, (26-30/10). Maklum, Nanda menjadi atlet yang berhasil menyumbang tiga medali emas dari cabang atletik. Lagu “Indonesia Raya” yang tiga kali berkumandang serta tiga kali bendera Merah Putih berkibar menjadi hal yang tak pernah dilupakan gadis asal Kota Kediri itu. Rasa bangga atas prestasi tim Indonesia menjadi pengalaman berharga baginya. “Bersyukur sekali bisa dapat tiga emas. Sebelumnya tidak menyangka karena baru pertama kali ikut kejuaraan internasional seperti ini. Dan sebelumnya memang tidak ada target,” terang Nanda, Kamis (31/10). Nanda menjelaskan, torehan tiga medali emas ia peroleh dari cabang lari nomor 100 meter, 200 meter, serta 400 meter. Namun dirinya mampu membuktikan diri dan berhasil lolos dari hadangan Myanmar yang menurutnya menjadi lawan terberat. “Persiapan TC (training center) satu bulan benar-benar kami manfaatkan dengan baik. Semua mengikuti program latihan yang diberikan oleh NPC,” terang siswi kelas 2 SMPN 3 Kediri itu. Dukungan orangtua,

menurut atlet kelahiran Kediri 17 Mei 1999 ini, turut menjadi kekuatan dan motivasi saat tampil di Kuala Lumpur. Dukungan orangtua baik sepanjang pelatihan maupun turnamen benar-benar menjadi penyemangat tersendiri bagi Nanda. “Kami saling komunikasi namun tak bisa setiap hari. Yang jelas pesan orang tua agar selalu berdoa dan jangan pernah lupa beribadah. Selain itu tidak boleh sombong,” tambah dia. Dirinya juga berharap dengan prestasi ini pemerintah dapat lebih memperhatikan nasib atlet-atlet difabel. “Selama ini atlet normal yang selalu dinomor satukan, sementara kami yang difabel enggak. Inginnya agar lebih diperhatikan,” pungkasnya. n Ronald Seger Prabowo

Joglosemar | Kurniawan Arie Wibowo

Saya ingin melihat kekuatan kerja sama tim bukan dari skill individu. Bagaimana membuat kerja sama tim yang baik

mainan tim. Karena selama latihan di Jakarta kami juga menguji kolektivitas tim dengan variasi strategi yang kami kembangkan. Saya ingin melihat sejauh apa pemahaman anak-anak,” ujar Jacksen kepada wartawan di Jakarta, Kamis (31/10). “Saya ingin melihat kekuatan kerja sama tim bukan dari skill individu. Bagaimana membuat kerja sama tim yang baik. Menekankan agresivitas bukan hanya menyerang saja, tapi keseimbangan dan kolektivitas,” sambungnya. Soal kekuatan lawan, pelatih asal Brasil ini tidak ingin terlalu merisaukannya. Sebab menurutnya laga melawan China merupakan fokus utama tim Merah Putih. “Saya tidak pernah memberitahu kepada anak-anak saat latihan bahwa kekuatan Kyrgyzstan ini seperti apa. Karena ini adalah persiapan sebelum menghadapi China. Fokus kami melawan China, itu saja,” ungkap Jacksen. Sementara, dari tim tamu, pelatih Kyrgyzstan, Serger Dvoryankov, mengaku ini adalah kali pertama timnya menghadapi Indonesia. Namun, Kyrgyzstan hanya


sport jumat, 1 november 2013

Injury Time n Sergio Aguero

Dicap Pengecut

D

iego Maradona memanfaatkan momen ulang tahunnya untuk mencaci Sergio Aguero yang pernah jadi menantunya. Aguero disebut pengecut oleh Maradona. Kenapa? Pada bulan Januari lalu Aguero berpisah dengan istrinya, Giannina, yang sudah ia nikahi selama empat tahun dan memberinya seorang putra--Benjamin. Giannina, yang juga putri bungsu dari Maradona, sekarang tinggal di Madrid bersama putranya, sedangkan Aguero kini sedang merumput di Inggris bersama Manchester City. Pascaperpisahan tersebut, hubungan Aguero dengan Giannina sepertinya sudah tidak enak. Itu mengapa Maradona, yang merayakan

ultah ke-53 pada hari Rabu (30/10) lalu, kini ikut berkomentar tentang mantan menantunya tersebut. “Ia itu pengecut, yang bahkan tidak ingin aku sebutkan namanya,” cetus Maradona seperti dilansir Independent. Legenda sepakbola Argentina yang saat ini sedang berada di Dubai itu lantas juga bertutur tentang interaksinya dengan sang cucu menjelang hari Ultah. “Aku bicara kepada Benjamin di Skype dua hari lalu dan ia bilang kepadaku, ‘Kakek, jika aku tidak bertemu denganmu, selamat ulang tahun’. Aku pun mulai menangis,” kisahnya. Sehubungan dengan itu pula maka Maradona pun menegaskan tekadnya untuk setia menemani Giannina dalam berurusan dengan Aguero, khususnya jika ada perebutan hak asuh anak. “Dalam pertemuan berikutnya dengan pengacara, aku ingin ada di sisinya. Kita akan lihat siapa yang akan bicara. Berikutnya aku ingin ada di sana untuk melihat apa omongannya (Aguero),” seru Maradona. n Detik

www.joglosemar.co

KARAKTER ASLI FLORENCE— N a p o l i mempertahankan posisi mereka di urutan dua klasemen Serie A. Di laga terakhirnya, Partenopei meraih kemenangan tipis 2-1 dalam lawatan ke Fiorentina. Di Stadio Artemio Franchi, Kamis (31/10) dini hari, Napoli lebih dulu membuka keunggulan melalui Jose Callejon ketika pertandingan berusia 12 menit. La Viola menyamakan kedudukan melalui eksekusi penalti Giuseppe Rossi saat laga masuk menit 28. Adalah Dries Mertens yang kemudian jadi penentu kemenangan Napoli. Gol yang dia buat di menit 36 menjadi pembeda hingga laga tuntas. Napoli pun meraih kemenangannya dengan skor 2-1. Usai laga, Rafael Benitez mengaku puas dengan performa anak asuhnya. Terlebih, para pemainnya sanggup mengeluarkan karakter asli Partenopei yang tak hanya solid dalam menyerang dengan pola memainkan bola dari kaki ke kaki, tapi juga pertahanan yang rapat. Bentrok keduanya disertai keluarnya sepasang kartu merah yang diperuntukkan untuk pemain kedua tim tersebut. Belum lagi, arbitro (wasit) Giampaolo Calvarese dianggap

Bentrok Napoli kontra Fiorentina disertai keluarnya sepasang kartu merah yang diperuntukkan bagi pemain kedua tim tersebut.

memberikan penalti kontroversial buat La Viola, sebelum akhirnya Napoli sanggup mengakhiri laga dengan kemenangan 2-1. “Apakah (kemenangan) ini hasil yang tepat? Ini laga penting, kami mengeluarkan karakter kami dan tak hanya bermain baik dengan bola, tapi juga mampu bertahan dengan sangat baik,” ujar Benitez kepada SkySport Italia. Lebih dari itu, Benitez menolak jika harus menghabiskan napas hanya untuk bicara isu wasit. Mantan arsitek Valencia, Liverpool, Inter Milan

Jose Maria Callejon

Reuters | Paul Hackett

Bikin Gol Lagi, Kaka Histeris MILAN—Kaka akhirnya kembali mencatatkan namanya di papan skor saat AC Milan diimbangi Lazio 1-1. Ekspresi kegembiraan Kaka tampak jelas usai berhasil mengakhiri puasa golnya. Turun sebagai starter, pesepakbola terbaik dunia 2007 itu membawa timnya unggul lebih dulu dengan menciptakan gol cantik di menit ke-54. Dari operan Mario Balotelli di sayap kiri, Kaka dari luar kotak penalti melepaskan tendangan terukur ke arah tiang jauh yang tidak mampu dijangkau kiper Federico Marchetti. Dalam perayaan golnya, Kaka terlihat histeris. Ia berteriak dan melompat sambil mengepalkan tangannya sebelum dihampiri oleh rekanrekan setimnya. Itu merupakan gol pertama gelandang Brazil itu sejak kembali ke Milan di musim panas lalu sekaligus yang per-

Kaka

Reuters | Alessandro Garofalo

Dengan Berlangganan

ne w

Nama Alamat No. KTP No. Telp

tama dalam lima bulan. Terakhir kali Kaka membobol gawang lawan ketika masih membela Real Madrid dengan mengalahkan Real Valladolid 4-3 pada 4 Mei 2013. Akan tetapi, performa cemerlang Kaka tidak cukup untuk memenangkan Milan. Pada menit ke-72, Lazio menyamakan kedudukan lewat Michael Ciani untuk memaksakan skor sama kuat hingga peluit panjang wasit. Kendati gagal menang, Massimiliano Allegri mengaku puas dengan performa yang diperlihatkan Kaka. Hal tersebut membuktikan bahwa Kaka masih bertaji. “Kaka sudah mencapai banyak hal hebat dengan Milan dan dia ingin membuktikan bahwa dia masih seorang juara. Dia adalah pria yang rendah hati dan paham bahwa teknik saja tidak cukup untuk bisa terus ada di level top, jadi dia menjadi contoh bagi pemain-pemain yang lebih muda,” puji pelatih Milan itu di Football Italia. Kaka sendiri mengaku sangat senang dengan golnya tersebut. Kendati demikian, ia tidak terlalu puas lantaran Milan cuma imbang. “Tadi adalah sebuah gol yang indah sekali. Aku senang dengan gol itu tapi kecewa dengan hasil pertandingan. Tapi mencetak gol di laga kembali ke San Siro terasa istimewa,” kata pemain berusia 31 tahun ini. n Detik

n a k g n a n e M

: : : :

Kumpulkan guntingan kupon ini beserta 1 (satu) kwitansi berlangganan Asli, 1 (satu) kupon 1 (satu) kwitansi dan kirimkan ke kantor Harian JOGLOSEMAR, Jl. Setia Budi No.89 Solo. Kupon akan diundi dan diumumkan di Harian JOGLOSEMAR setiap 3 (tiga) bulan sekali. Mulai periode bulan Maret 2013.

tak pernah bicarakan soal penalti ketika Reuters | Giampiero Sposito kami melawan (AS) dan Chelsea itu cenderung Roma. Panememilih bicara sepakbola dan lis perwasitan akan memutusmenyoal apa yang dibutuhkan kan apakah ofisial pertandintimnya guna merebut Scudetto gan membuat keputusan yang dengan para pesaingnya. tepat atau tidak. Saya memilih “Penalti Fiorentina? Kita bicara sepakbola,” lanjutnya. bisa bicarakan hal ini selama “Skuat kami akan jadi kunci. setengah jam atau mungkin Jika kami ingin menargetkan pelanggaran terhadap Dries (persaingan) Scudetto denMertens. Tapi saya pun juga gan Roma dan Juventus, maka

15

kami harus menggali kualitas terbaik setiap pemain. Kami tak punya pengalaman seperti mereka, jadi kami masih harus berkembang,” sambung Benitez lagi. “Semua pemain penting buat kami, termasuk Lorenzo Insigne dan Jose Callejon. Gonzalo Higuain sangat berarti buat kami untuk bermain antarlini, seperti yang kita tahu bahwa kami fokus pada serangan balik di Artemio (Franchi – kandang Fiorentina),” tutupnya. Di laga lainnya, Juventus berhasil memaksimalkan laga kandang melawan Catania untuk meraih tiga angka. La Vecchia Signora menang dengan skor telak 4-0. Empat gol mereka dicetak empat pemain berbeda. Menjamu Catania di Juventus Stadium, Kamis (31/10) dini hari, Juve unggul dua gol ketika turun minum. Arturo Vidal dan Andrea Pirlo sukses mencatatkan namanya di papan skor. Pada babak kedua, tim tuan rumah mencetak dua gol tambahan. Kali ini, yang bikin gol adalah Carlos Tevez dan Leonardo Bonucci. Hasil ini tak mengubah posisi Juve di urutan ketiga klasemen sementara Serie A. Mereka mengumpulkan 25 poin dari 10 pertandingan, terpaut dua poin dari AS Roma yang ada di puncak. Catania. n Detik | Okezone

The Gunners Siap Matikan SAS LONDON—Akhir pekan ini Arsenal akan kedatangan Luis Suarez dan Daniel Sturridge yang membela panji Liverpool. Tetapi Gudang Peluru diyakini mampu mematikan duet SAS, Suarez and Sturridge, itu. Saat ini kombinasi Suarez dan Sturridge sudah menghasilkan 14 gol total di Liga Primer Inggris--Sturridge delapan gol, Suarez enam gol--dan menjadi duet paling tajam sejauh ini. Sejak kembali bisa merumput pascahukuman larangan bertanding, Suarez senantiasa berduet dengan Sturridge di lima laga Liverpool dan sudah menghasilkan 10 gol. Saat menghadapi Sunderland, Crystal Palace, dan West Brom, duet SAS itu pun kompak sama-sama berhasil menjebol gawang lawan. Pasangan mematikan itulah yang kini akan dihadapi Arsenal di Emirates Stadium, Minggu (3/11) dini hari, kendatipun bek The Gunners Thomas Vermaelen optimistis dengan kans timnya. “Kami sudah mengenal mereka. Kami telah sering menghadapi Luis Suarez dan tentu saja aku mengenalnya ketika aku berada di Ajax,” kata Vermaelen di Sky Sports. “Kami menghadapi Sturridge musim lalu. Kami mengenal keduanya, mereka sedang bermain bagus dan cukup berbahaya. Tapi kini kami mesti bermain seperti yang sudah biasa kami lakukan dalam dua pekan terakhir,” lanjutnya. Arsenal akan menghadapi laga tersebut usai disingkirkan Chelsea di ajang Piala Liga Inggris. Namun, Vermaelen menilai kekalahan itu justru akan menambah motivasi Arsenal. Apalagi Meriam London juga masih mampu memuncaki klasemen Premier League--unggul dua poin dari Chelsea dan Liverpool. “Kami menghadapi banyak partai besar dan sebuah kekalahan tak boleh mengikis kepercayaan diri

kami. Kami harus mengingat hasil-hasil yang sebelumnya kami dapat. Kami lebih sering menang ketimbang kalah,” ujarnya. “Itu memang mengecewakan tapi kami memiliki sebuah partai besar pada hari Sabtu (Minggu WIB) dan aku cukup percaya diri kami bisa memenanginya. Amat penting untuk segera merespons. Partai hari Sabtu (Minggu WIB) datang di waktu tepat sehingga kami bisa merespons kekalahan sebelumnya.” “Kami ada di puncak klasemen. Kami mestinya memiliki banyak kepercayaan diri untuk bisa mengalahkan Liverpool,” tegas Vermaelen. Di kubu lawan, Kolo Toure siap memperlihatkan yang terbaik kepada Arsenal. Bagi bek asal Pantai Gading itu, The Gunners adalah lawan yang istimewa, mengingat Arsenal adalah klub yang pernah dibelanya selama enam musim pada medio 2003/2004 hingga 2008/2009 sebelum menyeberang membela Manchester City. “Arsenal adalah tempat di mana saya

m e m ulai bermain sepakbola. Mereka memberi saya kesempatan untuk datang ke sini (ke Inggris). Selalu istimewa bermain melawan mereka tapi pada saat yang sama saya ingin menunjukkan bahwa mereka membuat kesalahan dalam membiarkan saya pergi,” ungkap Toure, dikutip Daily Mail, Kamis (31/10).

”Saya pikir itu akan menjadi pertandingan yang hebat bagi saya karena saya akan melawan klub yang pernah saya perkuat sebelumnya,” imbuhnya. ”Saya akan mencoba yang terbaik untuk menunjukkan kepada mereka saya seorang pemain hebat kepada tim pertama saya,” tegasnya. Masa-masa membela Arsenal adalah masa yang paling sukses yang dirasakan Toure, karena saat itu, dia pernah merasakan lima buah trofi bergengsi di ranah Britania. Di antaranya juara liga di musim 2003/2004, FA Cup

2002/2003 dan 2004/2005 serta dua kali Community Shield di tahun 2002 dan 2004. Rasa respek yang tinggi pun diberikannya kepada pelatih Arsene Wenger, sebagai orang yang berjasa membawa Toure ke pentas sepakbola Inggris. “Tanpa dia (Wenger) saya tidak akan bermain di Inggris. Dia adalah orang yang melihat saya dan bagi saya dia adalah manajer yang fantastis. Tapi saat ini bukan waktu untuk berbicara tentang dia. Saya sudah bicara tentang dia di masa lalu dan bagi saya itu saat ini adalah perseteruan,” ucap Toure. n Okezone | Detik

Luis Suarez

Reuters | Nigel Roddis


kesehatan

16

jumat, 1 november 2013

www.joglosemar.co

Perawatan Kulit Kering

K

yimg-com

D

ina, wanita usia 28 tahun itu mengeluhkan kulit wajahnya yang kasar. Meski dia jarang jerawatan, tetapi dia merasa kulitnya kalau diraba terasa kasar. Memang, dia memiliki jenis kulit yang kering. Dan sebenarnya ia menginginkan kulit wajahnya menjadi kenyal, mulus dan cerah, tetapi dia tidak banyak memiliki pengetahuan mengenai bagaimana perawatannya. Memiliki kulit yang mulus, kenyal dan cerah ini menjadi dambaan setiap wanita. Tetapi ada beberapa tipe atau jenis kulit yang memang memerlukan perawatan khusus. Seperti kulit kering, yang cenderung akan kasar. Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Surakarta, dr Flora Ramona, Sp.KK menjelaskan, problematika kulit kering ini memang akan teraba kasar, memakai krim apapun akan cenderung tidak cocok dan akan mudah mengalami kerut di wajah. Bisa dikatakan mereka yang memiliki kulit kering ini adalah karena kulitnya yang sensitif. “Orang jawa bilang kulit kering ini adalah kulit kentang, yang gampang rusak,” paparnya. Dia menjelaskan, ada beberapa hal yang sebaiknya dihindari oleh si pemilik kulit kering ini. Antara lain terlalu lama mandi atau sering mandi menggunakan air hangat. Terlalu lama mandi atau mandi dengan air hangat ini akan semakin mengikis lapisan minyak di wajah yang akibatnya akan membuat kulit makin kering. Selain itu, sering menekan-nekan kulit atau menggaruk-garuk kulit juga akan menyebabkan kulit kering mendapatkan masalah. “Karena kulit kering ini akan cenderung terasa gatal, sehingga orang akan terpancing menggaruk atau menekan-nekannya,” jelasnya. Dia mengungkapkan, kulit kering akan sangat mudah terinfeksi kuman. Sehingga pemiliknya harus ekstra dalam menjaga kebersihan wajahnya. Bagi yang memiliki kulit kering, jangan sampai alat make up kotor, jangan menyentuh wajah dengan telapak tangan yang kotor. Selain itu jangan lupa gunakan pelembab saat bepergian dan saat hendak terpapar sinar matahari. Karena paparan sinar matahari juga akan memperburuk kondisi kulit kering. “Kalau tidak menjaga kebersihan wajah akan mudah terpapar kuman dan bakteri,” terang wanita yang juga praktik sebagai dokter di Rumah Cantik Nareswari Skin Clinic ini. Dijelaskannya, sebenarnya ada beberapa perawatan yang bisa dilakukan pemilik kulit kering supaya kelembabannya bisa terjaga. Perawatan sehari-hari bisa dilakukan sendiri di rumah beberapa langkah. Langkah pertama adalah dengan membersihkannya dengan susu pembersih dan dilanjutkan dengan toner khusus kulit kering. “Langkah ini dilakukan untuk menjaga supaya kulit tidak keriput, kusam dan kasar,” katanya. Langkah selanjutnya, untuk perawatan wajah berkulit kering di rumah adalah dengan membersihkannya dengan sabun khusus kulit kering. Cara memakai sabun untuk kulit kering ini juga benar-benar harus hati-hati. Untuk kulit kering sebaiknya tidak langsung menggosokkan sabun ke wajah. Tetapi sabun digosokkan ke telapak tangan dahulu, baru kemudian busanya diusapkan ke wajah dengan lembut. Setelah itu baru disiram dengan air mengalir lagi. “Pada saat mengeringkan juga jangan dengan menggosoknya, tetapi ditepuk-tepuk handuk bersih atau tisu kering,” jelasnya. Setelah dibersihkan dengan sabun, langkah selanjutnya adalah dengan mengolesi kulit dengan pelembab yang aman untuk kulit kering. Setelah memakai pelembab biarkan lima menit baru kemudian lanjutkan dengan memakai krim yang mengandung tabir surya, dan tunggu lima menit baru kemudian memakai tata rias secukupnya. “Penggunaan pelembab ini sangat penting untuk kulit kering,” paparnya. Dikatakannya, langkah membersihkan wajah ini kemudian diulang pada sore hari dan malam hari menjelang tidur. Pada sore hari, langkah membersihkan wajah lanjutkan dengan pemberian serum wajah yang memberikan kekenyalan dan kelembutan wajah. Sedangkan pada malam hari, setelah membersihkan wajah, lanjutkan dengan penggunaan krim malam untuk kulit yang kering. “Ini untuk menjaga kelembaban kulit di waktu malam hari,” terang dia. Pada prinsipnya, menurut dosen di Universitas Muhammadiyah Surakarta ini, perawatan kulit kering adalah dengan menjaga kelembabannya supaya kadar air dalam kulit terjaga. Kelebihan kulit kering ini adalah tidak mudah jerawatan, namun akan mudah kelihatan kusam dan keriput jika tidak dirawat dengan baik. Selain perawatan sehari-hari di rumah, sebaiknya juga dilakukan perawatan tambahan di klinik kecantikan. “Perawatan tambahan untuk kulit kering ini juga diperlukan,” terang dia. n Tri Sulistiyani

Latih Otak dengan Permainan Sederhana

K

dr Flora Ramona, Sp.KK Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Surakarta Joglosemar | Tri Sulistiyani

Lebih Sensitif

K

ulit kering memang memerlukan perawatan yang lebih dibandingkan jenis kulit yang lain. Karena kulit kering inilah yang biasanya disebut kulit sensitif. Kulit yang kering akan rentan terkena berbagai macam kuman. Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Surakarta, dr Flora Ramona, Sp.KK menjelaskan ada tiga jenis perawatan klinik yang bisa dilakukan untuk kulit kering. Perawatan itu adalah perawatan dengan mesoterapi tanpa jarum, mikrodermabrasi dan perawatan dengan radio frekuensi. Mesoterapi adalah proses untuk mengenyalkan, melembutkan dan mencerahkan kulit kering. Perawatan ini bisa dengan menggunakan serum. Sedangkan mikrodermabrasi adalah pengampelasan kulit dengan mata berlian yang sesuai dengan kulit kering. Untuk kulit yang terlalu kering, selain diampelas juga diberikan tambahan serum untuk menjaga kelembaban kulit. Sedangkan radio frekuensi ini juga bertujuan menjadikan kulit kering menjadi lembut lembab dan kenyal. “Perawatanperawatan ini bisa dilakukan pada kulit kulit kering,” jelasnya. Perawatan di klinik ini, sebaiknya dilakukan dua pekan sekali. Sebab, waktu alami kulit untuk beregenerasi itu selama 28 hari. Jika melebihi waktu itu, maka sama saja mengulang perawatan dari awal. Dikatakannya, mereka yang memiliki kulit kering, seringkali merasakan gatal. Tetapi, sebaiknya jika terasa gatal, tidak segera digaruk. Sebab, jika digaruk gatal hilang, dan kemudian muncul lagi digaruk lagi, dan akan berulang-ulang. Jika kondisi ini terus berulang maka akan memunculkan warna kehitam-hitaman pada kulit akibat hiper pigmentasi karena kulit semakin menipis akibat garukan. “Kalau sekali digaruk ini akan menimbulkan keinginan untuk terus menggaruknya,” jelasnya. Ditambahkannya, wajah kering merupakan hal yang sangat menyebalkan bahkan bisa mengganggu penampilan kita menjadi kurang percaya diri. Tidak hanya itu, jika dibiarkan tanpa menjaga kebersihan dan perawatannya, bisa diibaratkan berani beraktivitas tanpa mengenakan busana. Sebab, tanpa perawatan, kulit rentan mendapatkan gangguan dari luar. “Kalau kulit kering tanpa perawatan yang benar, ini ibarat berani bepergian tanpa baju,” katanya. n Tri Sulistiyani

onsultasi esehatan

Bagi Anda yang memiliki keluhan masalah kesehatan dan seks, silakan kirim ke email harianjoglosemar@ gmail.com atau melalui SMS di (0271) 7000313, caranya ketik JOGLO (spasi) KSK (spasi) pertanyaan Anda. Tim dokter dari Rumah Sakit Islam Surakarta (RSIS) akan menjawab keluhan Anda.

Telapak Kaki Gatal

D

ok saya wanita usia 14 tahun. Saya sering merasakan gatal di bagian telapak kaki saya. Penyebabnya apa ya dok? dan bagaimana solusinya? 08960514xxxx Jawaban: Jika gatal itu juga dirasakan di sela-sela jari bisa jadi gatal itu diakibatkan jamur. Jamur ini akan berkembang dengan cepat apabila di tempat atau kondisi yang lembab. Untuk mengantisipasinya sebaiknya datang ke dokter, nanti akan diberikan obat dan diberikan panduan bagaimana perawatannya. dr Flora Ramona, Sp.KK Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Surakarta

emampuan otak dalam menyimpan memori terbentuk sejak Anda dilahirkan. Tapi bukan berarti kemampuan otak tidak dapat menurun. Untuk memperkuat fungsi kognisi ada beberapa latihan yang dapat dilakukan. Latihannya cukup ringan, hanya butuh waktu beberapa menit saja. Dilansir Vivanews, berikut cara meningkatkan kemampuan otak:

Perlakukan otak seperti otot Meskipun otak jelas berbeda dengan otot, tapi Anda bisa memperlakukannya sama. Banyak orang yang terlalu fokus menjaga kebugaran fisik, tapi tidak menjaga kebugaran otak. Padahal, layaknya otot, otak juga harus dilatih agar bisa menjalankan fungsinya dengan maksimal. Anda bisa melakukan berbagai latihan, seperti mengerjakan teka-teki silang atau bermain sudoku. Otak mungkin tidak cepat merespons permainan yang sulit. Karena sekali lagi, sama dengan otot, untuk dapat melakukan sesuatu otak harus dilatih terus menerus agar terbiasa. Jika otak Anda sudah terbiasa melakukan permainan yang mudah, lanjutkan latihan dengan menuju tingkat yang lebih sulit. Hal ini didasarkan pada neuroplastisitas bawaan otak, atau kemampuannya untuk tumbuh dan berubah dalam menanggapi tantangan baru .

Beri tantangan Demi meningkatkan kemampuan otak, para peneliti membuat berbagai produk untuk melatih otak. Salah satu produk yang paling populer adalah Lumosity, yang dibuat oleh perusahaan asal San Fransisco. Produk ini dibuat oleh para ahli saraf dari Stanford dan UC Berkeley. Peneliti menyadari bahwa

otak membutuhkan program yang lebih canggih untuk membimbingnya tumbuh dan berubah. Dengan permainan algoritma dan 40 permainan lainnya, produk ini dapat meningkatkan kerja otak menjadi lebih baik.

Lakukan tes Dalam sebuah penelitian yang diadakan di Stanford di tahun 2013 ini, 21 penderita kanker payudara melakukan tes kemampuan otak untuk mempercepat proses penyembuhan. Mereka melakukan tes untuk mengukur fleksibilitas mental dan tugas memori. Hasilnya, mereka yang rajin melatih otaknya memiliki kemampuan yang lebih baik, dibandingkan mereka yang tidak berlatih. Bahkan beberapa bukti awal menunjukkan bahwa pada 2011, peneliti dari San Fransisco State University berhasil membuktikan, 13 orang yang melatih otaknya selama lima minggu, kemampuan otaknya meningkat dibanding mereka yang tidak berlatih. Ratarata, mereka yang otaknya dilatih, memorinya bertambah sebesar 10 persen dan perhatiannya meningkat hingga 20 persen. Latihan otak dirancang untuk memenuhi kebutuhan di kehidupan nyata. Tujuan dari melatih otak bukan untuk mendapatkan nilai tinggi dalam sebuah permainan, tetapi menyadari bahwa permainan otak didesain agar bermanfaat dalam kehidupan nyata. Seperti, fokus yang lebih baik saat berada di ruang kelas atau kantor. Kemampuan berpikir yang meningkat, dan kemampuan beradaptasi dan beraksi dengan cepat. Serta memori yang lebih kuat. n Krisna Kartika S

STOK DARAH UDD PMI KOTA SURAKARTA 30 Oktober 2013 Pukul 14.00 WIB

A 303

B 421

O 529

AB 84

Info : PMI Kota Surakarta (0271) 646505

Bagi Anda yang mempunyai keluhan seputar menyusui, kebutuhan informasi dan lainnya, Joglosemar bekerja sama dengan Griya Menyusui Indonesia-Kakak membuka Rubrik Konsultasi Menyusui. Rubrik ini akan dikelola oleh tim konselor Laktasi Griya Menyusui Indonesia-Kakak. Pertanyaan bisa dialamatkan ke: Griya Menyusui Indonesia Kakak Jalan Flamboyan Dalam No 1, Purwosari, Solo. Email: gmikakak@gmail.com, Telp : 0271–720292 atau 081329031488. Selain itu, bisa kirim email ke harianjoglosemar@gmail.com atau SMS di nomor (0271) 7000313, caranya : ketik JOGLO (spasi) LAKTASI (spasi) pertanyaan Anda. Rubrik Konsultasi Menyusui akan hadir setiap Jumat.

Tetap Memberikan ASI meski di Luar Kota

K

epada konselor menyusui Griya Menyusui Indonesia. Saat ini saya sedang menyusui anak saya. Usia anak saya sekarang delapan bulan. Bulan depan, saya ada tugas ke luar kota selama dua minggu dan saya tidak bisa membawa serta anak saya. Adakah cara yang bisa dilakukan, agar saya tetap bisa memberikan ASI pada anak saya? Karena saya masih ingin tetap melanjutkan memberinya ASI hingga usia 2 tahun. Terimakasih sebelumnya . Ibu Ana-Karanganyar Jawaban: Terimakasih pertanyaannya Bunda Ana. Kami turut sen-

ang dengan semangat bunda untuk memberi ASI, semoga lancar dan sukses sampai dua tahun nanti. Bunda Ana akan bertugas ke luar kota bulan, berarti masih ada waktu satu bulan untuk memerah ASI sehingga nanti bisa ditinggalkan buat bayinya selama ditinggalkan. Memberi ASI perah, adalah solusi n jika Ibu menyusui bekerja atau bepergian dalam jangka waktu cukup lama. ASI bisa diperah, kemudian disimpan dan bisa diberikan kepada bayi dengan tetap bisa dijaga kualitasnya. ASI tahan disimpan di dalam suhu ruangan sampai enam jam. Jika disimpan di

termos yang diberi es batu, ASI bisa tahan hingga 24 jam, di dalam kulkas ASI bisa tahan dua hari dan di dalam frezeer yang tidak terpisah dari kulkas bisa tahan ASI hingga dua minggu. Sedangkan pada freezer dengan pintu terpisah dari kulkas ketahanan ASI bisa mencapai tiga bulan. Memerah ASI bisa dilakukan dengan mudah, bahkan tidak selalu membutuhkan alat khusus atau pompa ASI. Cukup dengan pijitan dua jari sendiri, ASI bisa keluar. Dibutuhkan waktu masing-masing kurang lebih 15 menit, di setiap payudara. Setelah diperah, masukkan

ASI Perah (ASIP) ke dalam botol. Botol yang disarankan adalah botol kaca dengan tutup yang terbuat dari bahan plastik. Hal ini untuk memudahkan dalam membersihkan botol. Setelah itu, berilah label yang berisi tulisan kapan diperah dan jam memerahnya. Selanjutnya simpan sesuai dengan kebutuhan dengan jangka waktu ketahanan ASIP seperti dijelaskan di atas. Jika kita menggunakan ASI yang disimpan atau dibekukan, maka berikan terlebih dahulu ASI perah yang lebih awal kita simpan dalam kulkas atau freezer dari pada yang baru kita simpan. Kalau dalam keadaan

beku maka simpan dalam kulkas sampai mencair setelah itu baru dipanaskan dengan menggunakan air panas yang ditaruh dalam suatu tempat kemudian botol yang berisi ASI yang sudah mencair ditaruh di dalamnya selama beberapa menit. Jangan memanaskan ASI karena dapat merusak beberapa nutrisi yang terkandung di dalam ASI. Pastikan ASI tidak terlalu panas untuk bayi. Sebaiknya ASI diberikan dengan menggunakan cangkir atau gelas. Demikian Bunda Ana, semoga bermanfaat dan sukses dalam menyusui. n Griya Menyusui Indonesia


panggung jumat, 1 november 2013

17

www.joglosemar.co

Ditargetkan 20.000 Fans Musik Cadas Serbu Solo

RIS Siap Bisingkan Kota Solo

R

ock In Solo (RIS) 2013 sudah pasti akan digelar di Lapangan Kota Barat, Sabtu-Minggu (2-3/11) pukul 11.00-24.00 WIB. Bertajuk New World Propaganda, sebanyak 24 band cadas siap bisingkan Kota Solo selama dua hari. Rangkaian persiapan teknis mulai disiapkan. Mulai dari penataan panggung hingga persoalan keamanan. Ajang konser musik ca-

das terbesar di Indonesia ini akan memanfaatkan panggung besar yang menghadap ke Selatan dan berukuran 12 meter x 15 meter. RIS akan diisi penampilan dari 24 band luar dan dalam negeri. Dua band asal manca menjadi headliner, Behemoth asal Polandia dan juga Hour Of Penance asal Italia. “Hour Of Penance tampil di hari pertama dan Behemoth tampil pada hari kedua. Masing-masing headliner akan

tampil kurang lebih selama 90 menit dengan membawakan puluhan lagu,” ucap ketua panitia Rock In Solo, Stephanus Adjie di Musro The Sunan Hotel, Kamis (31/10) siang. Rencananya dalam satu hari akan dimeriahkan oleh 12 band cadas. Beberapa band asal Indonesia yang akan tampil seperti, Navicula, Noxa, Jihad, Down For Life dan masih banyak lagi. Target penonton setiap harinya adalah 10.000 orang. Panitia

juga masih menyediakan tiket 7.000 lembar dengan harga Rp 40.000. “Tiket yang sudah terjual adalah sekitar 6.000 tiket,” tuturnya. Sementara itu masalah keamanan, panitia masih melakukan koordinasi dengan pihak kepolisian. Karena memang panitia menginginkan pesta musik cadas ini berjalan dengan damai. “Nanti, jumlah personel keamanannya masih kita rundingkan dengan pihak kepolisian, “ tegasnya.

Terpisah Kepala Divisi Media dan Propaganda, Firman Prasetyo mengucapkan jika kehadiran Behemoth sudah kedua kalinya. Sebelumnya Bahemoth datang di Indonesia tahun 2007. Rencananya Behemoth akan menikmati tradisi budaya dan kuliner Solo. “Beberapa hari kemarin Behemoth menyatakan ingin mengunjungi Candi Prambanan. Namun karena jadwal yang padat, lantas kami menyarankan Behemoth untuk menikma-

ti ritual Malam 1 Sura di kota Solo,” jelasnya. Sementara itu salah satu pengamat mudik rock Tanah Air, Yuka Dian Narendra mengatakan tak menyangka jika perkembangan musik rock di kota Solo sangat luar biasa. Padahal kota Solo identik dengan orang yang kalem. “Hal ini menandakan bahwa musik rock mulai mendapat tempat. Kota Solo sendiri masuk tiga besar kota pencinta musik rock, setelah Jakarta dan

Bandung,” akunya. Kemarin Kamis (31/10), RIS me-launching DVD Rock In Solo 2012-The Return yang direkam oleh Kamerand Edmond di bawah bendera The Anarco Brothers. “Tahun ini, film Rock In Solo, masuk nominasi kategori film dokumenter dalam ajang Festival Film Indonesia (FFI) 2013. Film yang masuk tersebut merupakan perhelatan Rock In Solo di tahun 2011 dan diproduksi 2012,” jelasnya. n Raditya Erwiyanto

Tiga Dekade Berkarya, Slank Nggak Ada Matinya

Kilas Budaya

M

Joglosemar | Budi Arista Romadhoni

SAHITA—Kelompok Teater Tari Sahita saat tampil menghibur penonton dengan judul Roro Jonggrang Reborn pada acara Aktivasi Taman Budaya Jawa Tengah (TBJT) 2013 di Pendopo TBJT Surakarta, Rabu (30/10).

n Whulandary Herman

Deretan Terseksi

enandai 30 tahun perjalanan kariernya di pentas musik, Slank merilis album baru yang diberi nama Slank Nggak Ada Matinya. Sama seperti album terdahulu Slank, tema cinta, isu sosial dan politik yang ramai dibicarakan di negeri ini menjadi tema utama yang diangkat. Kaka (vokal), Abdee (gitar), Ridho (gitar), Ivanka (bass) dan Bimbim (drum) memilih tema-tema sosial dan politik bukan sebagai lambang perlawanan terhadap penguasa. Melainkan, kontribusi mereka untuk ikut membawa perubahan pada negeri ini. “Yang bikin Slank selalu ada dan tetap eksis ya karena kami sebetulnya gatal bikin lagu tentang masalah-masalah bangsa dan sosial. Tanpa disadari, justru ini yang bikin Slank bisa tetap eksis,” ucap Bimbim di sela-sela pelun-

curan album terbaru Slank di Teater Salihara, Pejaten, Jakarta Selatan, Kamis (31/10). Lagu bernapaskan cinta juga masih ‘betah’ berada di album terbaru band yang terbentuk sejak tahun 1983 tersebut. Akan tetapi, tema cinta yang dibawakan Slank jelas berbeda dengan aransemen musik yang dibawakan oleh grup band lain. ”Kami bawain musik ya sesuai style Slank. Kan sudah tiga dekade, artinya kami sudah menikmati cara kami bermusik,” tegas Bimbim dilansir Liputan6. Album ini memuat 11 lagu. Di antaranya, Slank Nggak Ada Matinya, Woles, Ngindonesia, System?, Yo Man, Jgn ke Jkt, He Yo Les Go, Verboden, King Bim2 dan Terakhir. n Cisilia Perwita S

Lha Dalah

P

ara kontestan Miss Universe 2013 sudah disibukkan dengan agenda karantina. Salah satu yang baru saja dilakukan adalah pemotretan dengan mengenakan pakaian dalam. Kali ini 10 nama kontestan masuk dalam urutan teratas yang cantik dan seksi mengenakan bikini. Beberapa kontestan tersebut adalah wakil dari Australia, Lithuania, Vietnam, Hongaria, Rusia, Jepang, Jerman, Guatemala, Indonesia dan Aruba. Melansir Missosology, Whulandary Herman berhasil masuk di posisi sembilan untuk pemotretan bertema Ice Princess. Selain seksi, gadis 26 tahun tersebut dinilai memiliki punggung yang indah. Dalam pose tersebut, Whulan juga terlihat lebih glamor dan mirip Ratu Siberia dengan shapka-ushanka-nya. Untuk meraih gelar bergengsi tersebut, Puteri Indonesia 2012 ini sudah menyiapkan diri secara maksimal. Karena itu untuk penggunaan pakaian dalam di kontes tersebut, menurutnya, bukan menjadi hal yang tak perlu dibesar-besarkan. “Bukan itu saja yang dilombakan, tapi hanya berapa persen. Prinsipnya, do the best saja dan bisa jadi juara satu,” ucap Whulandary. n Okezone Kapanlagi

Antara | Teresia May

album baru—Kelompok musik Slank berpose pada peluncuran album terbarunya bertajuk" Slank Nggak Ada Matinya" di Teater Salihara, Pasar Minggu, Jakarta, Kamis, (31/10).

Joglosemar menerima kiriman naskah Lha Dalah. Tulisan merupakan karya sendiri. Naskah dikirim maksimal 1.500 karakter, diketik dalam word (doc/rtf). Kirimkan ke alamat email harianjoglosemar@gmail.com dengan penamaan file dan subjek email : Lhadalah-Nama pengirim-Judul, sisipkan copy identitas beserta nomor rekening di bawah tulisan yang Anda ketik.

Dari Hallowen Party Dikira Timnas Garuda U-19 hingga Konser Fariz RM di Hartono Mall K

M

enyambut Hallowen yang jatuh setiap tanggal 31 Oktober, Hartono Life Style Mall mengadakan kompetisi kostum dalam Hallowen Party di Atrium Mall setempat, Kamis (31/10) petang. Selain ingin memeriahkan acara yang identik dengan kostum seram, acara ini juga untuk memberikan hiburan untuk pengunjung mal. “Kami juga mengadakan tiga kategori perlombaan kepada para peserta, yakni Costum Contest, The Best Action Character, dan Best Costum, Make up Character. Kompetisi merebutkan total hadiah Rp 3 juata untuk tiga besar masing-masing kategori,” ujar Public Relation Hartono Life Styel Mall, Claudia Varinda Putri. Kompetisi ini cukup menyedot perhatian masyarakat. Buktinya jumlah peserta mencapai ratusan. Mereka mengenakan kostum yang

beraneka ragam. Mulai sosok Zombie, hantu, tokoh kartun maupun idola peserta lainya. “Selain itu kegiatan ini juga menghadirkan sebuah komunitas pencinta tradisi Jepang yang ada di kota Solo, yakni Costplay,” imbuhnya. Melihat animo masyarakat yang sebanyak ini, bukan tak mungkin tahun depan kegiatan serupa akan diadakan. “Ternyata masyarakat kota Solo dan sekitarnya ingin pula merasakan Hallowen, seperti di negara luar sana,” katanya. Selain menggelar pesta kostum, Hartono Mall bekerja sama dengan Sekolah Musik Indonesia (SMI) akan mengadakan konser siswa-siswa yang menimba ilmu di SMI. Puncak kegiatan ini pada Sabtu (2/11) malam. “Acara masih akan dilanjuti pada Minggu (3/11) malam dengan menggelar workshop bersama musisi top Tanah Air, yakni Fariz RM,” ujar kordinator kegiatan, Yusak Sigit Prabowo. n Raditya Erwiyanto

emenangan heroik Timnas U-19 atas Timnas Korea Selatan beberapa waktu yang lalu ternyata membuat kepincut banyak hati masyarakat Indonesia terhadap Timnas U-19. Tidak heran, karena kemenangan tersebut cukup fenomenal, bahkan beruntun dengan prestasi sebelumnya yang menyabet piala AFF U-19 di Sidoarjo. Mbah Manyul, kakeknya Dul Kenthut, termasuk yang menggandrungi Timnas U-19. Kebetulan saat Timnas U-19 meraih piala AFF dan saat pertandingan Piala Asia yang mengandaskan Korea Selatan, ia ikut menonton di pos ronda. “Tenan Le... pemain Timnas sing cilik-cilik bener-bener luar biasa. Simbah nganti arep nangis saking t e r h a r u n e ,” kata Mbah Manyul saat itu, setelah pulang dari pos ronda. Dul Kenthut yang tahu kalau

simbahnya sebenarnya tidak suka sepakbola, sampai terheran-heran mendengar kakeknya membicarakan bola. Tapi parahnya, Mbah Manyul rupanya hanya mengingat kalau Timnas U-19 kostumnya kaus merah celana putih. Ia sama sekali tidak bisa membedakan nama pemain maupun rupa fisik pemainnya. Tiap kali ia melihat siaran sepak bola di televisi yang memakai kostum merah, ia langsung bertanya, “Timnas U-19 ta, Le?” “Sanes Mbah... Niki Liverpool,” sahut Dul cumleng.

Singkat cerita, beberapa hari yang lalu ada pertandingan Liga Inggris antara MU melawan Stoke City. Kebetulan saat itu Dul Kenthut baru pulang dari besuk temannya. Dul Kenthut yang datang bersama Jim Belong, langsung mengajak Jim Belong masuk ke ruang televisi. Mereka bermaksud menonton pertandingan MU-Stoke City tersebut. Begitu masuk, mereka melihat Mbah Manyul sedang serius di depan televisi. “Empun gol dereng, Mbah?” tanya Jim Belong sambil duduk di tikar. “Kethoke durung, Le. Wah... dengaren Timnas U-19 melempem ngene. Biasane gal gol gal gol,” gumam Mbah Manyul. Tentu saja Jim Belong dan Dul Kenthut kaget bukan main. Ternyata Mbah Manyul mengira yang main adalah Timnas U-19. Jim Belong mati-matian ngampet geli, sementara Dul Kenthut hanya bisa mecucu mangkel. n

PASANG IKLAN...?

HUBUNGI : 0271-9126 313, 0271-717141 (Bag. Iklan) Fax. 0271-741696 EMAIL : iklanjs@yahoo.com WAKTU PENERIMAAN MATERI IKLAN : Senin - Jumat s/d Pkl. 16.00 WIB, Sabtu s/d 12.00 WIB

Serbaserbi

Properti

TINJA SERVICE JACK RUDY Kalitan 25.Ph:0271-717514.Pelopor Di Sala. Selamat Sejahtera Lemah Teles

DOA

(JS9660)- 3

KEHILANGAN Puji Syukur Atas Terkabulnya Doa Novena Hati Kudus Yesus - Anna -

STNK SPM HONDA AD5337BY,Atas Nama:Suparno,Alamat:Teguh Jajar Rt8 Plumbungan,Karangmalang-Sragen (JS9976)- 3 ____________________________

STNK SPM HONDA AD4963HC, Th1999,An.Imron,Jl.Mentari Supeno Rt2/5 Banjarsari-Surakarta

ELEKTRONIK BEIN SPORT 1&2 HNY 10RB/Bl,Dpt Liga Elite Eropa,Trtma BPL.Dekoder HD Merk LG.Hny BIGTV,Vani 085879151211 (JS9744)- 4

JASA SEDOT WC / LIMBAH”SOLO Tinja Service”Hari Libur Tetap Buka. Hubungi:0271-8000.600

(JS9648)- 3 ____________________________

SEDOT WC/LIMBAH”DAFFA Jaya”,Tangki 2700Liter,Bersih,Mesin Canggih.Layanan Tiap Hari 24Jam.H:0271-7928000

(JS9649)- 3 ____________________________

(JS9974)- 3 ____________________________

STNK SPM HONDA AD2911QN, Th2009, Wrn Htm Mrh,An.Imin Cipto Miharjo, Jambeyan Rt16 Bumiaji Gondang Sragen (JS9975)- 3 ____________________________

STNK SPM YAMAHA AD2678EY,Th2010, Wrn Pth,An.Ribut Setiadi,Dk.Karangsido Rt2 Karang Talun,Tanon-Sragen

Lowongan Kerja KOMPUTER

Otomotif

PENGOBATAN

SERVIS LAPTOP MATI TOTAL Gratis Sparepart 100% Instl 30Rb,Instl CPU 25Rb. Rochmad 085229995511/ 08507388089

PERSEWAAN MOBIL(TERMURAH, Teramah, Tur Mobile Anyar Kabeh+ Sopir). Hub:085728631300

KHUSUS,40TH KE ATAS(Tdk SMS,T= 081328998328)Paket Terapi Totok Kejantanan Pria+Body Scrub/Luluran,U/Serius

PELUANG USAHA

(JS9650)- 3 ____________________________

LANGSUNG KERJA BS Dibawa Pulang, Upah Tinggi,Usia Bebas,Bw Fc KTP.Hub: Imam 085728406716

(JS9842)- 3 ____________________________

IKA RENTAL,150RB/12Jam: APV/Avanza/ Xenia/Pregio/Innova/PU/Dll.Bs Mingguan/ Bulanan:0271-7948433/9327242 (JS9909)- 3

***** YESSI MASSAGE ***** 087.836.008.909 ,Scrub, 24 Jam . Online Terus

(JS9829)- 3 ____________________________

(JS9943)- 3 ____________________________

BISNIS UNIK HIBURAN Anak - Anak.... Hasil 9Juta/Bln.Hub:08156567997.... Dicari Agen! www.usahahiburan.com

ANI MASSAGE RILEX DAN Fresh.Online 24 Jam.Hubungi:081227000206 Panggilan NO SMS

(JS9780)- 3 ____________________________

DAUR ULANG PLASTIK Modal 1 Juta Dapat Alat + Bahan Baku (Produksi Dibeli - Hasil Jutaan/ Bln).Hub: 731933 www.limbahplastik.com

JENG ARIE MONASHE BUKA Aura Ats Sgl Mslh Cinta,Trk Lwn Jns/Sm Jns,Lmh Syhwt,Pelarisn,Peret Dll 0817441044

(JS9922)- 4

(JS9897)- 3 ____________________________

(JS9973)- 3 ____________________________

PEMBIAYAAN

STNK SPM HONDA KT6604WL,Th2011, Wrn Pth Beige,An.Meirinda Tika Kismawati, Jl.Kadrie Oening 43 Rt10 Smrinda

KOPERASI TUNAS SEJAHTERA Melayani Pinjaman Hingga 48 Bulan, Jaminan BPKB/SHM.Tlp:737202

BENGKEL SYAHWAT SEMBUH DITEMPAT Tokcer Tarif 200Rb:Ir.Agus Parjito/ 087836280086,Karanganyar,Solo

(JS9757)- 3 ____________________________

PERSEWAAN MOBIL

PIJAT REFLEXY/ TRADISIONAL/Lulur Untuk Pria/Wanita.Hub:Paijo 087836806700 (Hanya Panggilan) (JS9970)- 3 ____________________________

(JS9960)- 3

TERLAMBAT BULAN/PELANCAR Haid. Dosisi Sesuai, Dijamin Lancar, Aman, Bergaransi,Bs Di Tmpt.H:087712342009

(JS9972)- 3 ____________________________

PERAWATAN TUBUH

(JS9791)- 3 ____________________________

(JS9908)- 3 ____________________________

(JS9923)- 3 ____________________________

RISNA. CLUB..081229748588..MESSAGE Tradisional..75Rb 1.5Jam.. Ditempat Atau Panggil..Fresh (JS9941)- 3 ____________________________

PIJAT CAPEK IBU SARI,Panggilan 24 Jam.Otot Kaku Jd Kendor Dan Paling Sabar.Hub:085725466594 NO SMS

(JS9907)- 3 ____________________________

PLUTO SPA&SHIATSU,TRAD MASSAGE, SAUNA,Whirlpoll,Body Reflexology,Ruko Soba Square JC 26 t:0271-7998568

(JS9966)- 3 ____________________________

• Tarif Kompetitif • Mobil Keluaran Terbaru Fasilitas : Sopir Plus BBM

RADIO


18

INFO BIZ | JUMAT, 1 NOVEMBER 2013

PASANG IKLAN...?

HUBUNGI : 0271-9126 313, 0271-717141 (Bag. Iklan) Fax. 0271-741696 EMAIL : iklanjs@yahoo.com WAKTU PENERIMAAN MATERI IKLAN : Senin - Jumat s/d Pkl. 16.00 WIB, Sabtu s/d 12.00 WIB

Serbaserbi

Properti

Lowongan Kerja

Otomotif RUKO DIKONTRAKKAN DIKONTRAKKAN UNTUK TOKO/Gudang. LT:225m2,Lokasi:Gembongan Kartasura (Depan Amikom).Hub:0271-3045936

PROPERTY ERA Athaya REAL ESTATE

JUAL BELI SEWA PROPERTY

Tlp : 0271 - 736 581 Jl. MH Thamrin No. 12, Manahan,Surakarta

(JS9955)- 3

RUKO DIKONTRAK SOLO

DIJUAL RMH,TRIYAGAN,Jaten LT/LB :350m2/150m2,Hrg:300Jt.Hub:Tri 0821.3797.5544/7583.007

DISEWAKAN TEMPAT USAHA,Pinggir Jl.Raya-Kerten,LT:700m2,Hrg:30Jt. Hub:Tri 0821.3797.5544/7583.007

DIJUAL RMH KOS,JL.Surya,Kentingan, UNS,LT/LB:200m2,20KT,20KM,Hrg:1,45 M.Hub:Heru 081.2261.4142/7027.057

DIJUAL RMH JL.Kapulogo,Blkg SMA Batik Solo,LT/LB:400m2/150m2,Hrg:1,5M.Hub: Heru 081.2261.4142/7027.057

DIJUAL TNH,JL.RAYA Banyudono,LT /LB:1100m2,Hrg:1.8M.Hub:Tri 0821. 3797.5544/7583.007

(JS9815)- 3 ____________________________

(JS9819)- 3 ____________________________

(JS9823)- 3 ____________________________

(JS9827)- 3 ____________________________

(JS9816)- 3 ____________________________

DIJUAL RMH,SINGOPURAN,LT:250m2 /LB:200m2,3KT,2KM,Hrg:600Jt.Hub:Tri 0821.3797.5544/7583.007

DIJUAL RMH,KADIPIRO,Mojosongo, LT/LB:84m2,2KT,Hrg:150Jt.Hub:Tri 0821.3797.5544/7583.007

DIJUAL RMH JL.MELATI 17 Baturan, LT/LB:120m2/100m2,2KT,2KM,Hdp Tmr, Hrg:475Jt.Hub:Heru 08122614142/7027057

DIJUAL RMH PERUM Ndalem Kirana,Solo, LT:75m2/LB:44m2,2KT,Carport,Hrg: 147Jt.Hub:Farid 081.318.382.601

DIJUAL RMH,CCK U/Usaha,Jl.Adi Sumarmo,Bnjrsari-Ska,LT/LB:409m2/300 m2,4KT,2KM,Ad Ruang U/Kantor,Hrg:2,6 Jt.Hub:Putri 081804494913/081318382601

(JS9813)- 3 ____________________________

(JS9820)- 3 ____________________________

(JS9824)- 3 ____________________________

(JS9833)- 3 ____________________________

DIJUAL RMH,SUMBER,Solo,LT/LB: 150m2/250m2,3KT,Hrg:975Jt.Hub:Tri 0821.3797.5544/7583.007

DIJUAL TNH DPN WADUK Cengklik, Boyolali,Solo,LT:1175m2/LD:15m2,Hrg: 800Rb/m2.Hub:Heru 081.2261.4142/7027057

DIJUAL RMH JL.VILORA Raya,Baturan LT/LB/LD:145m2/100m2,3KT,3KM,Hrg:5 75Jt.Hub:Heru 081.2261.4142/7027.057

DIJUAL TNH,BLULUKAN-C Colomadu, Kra,LT:530m2,Hrg:1.7Jt/m2.Hub:Farid 081318382601

(JS9817)- 3 ____________________________

(JS9821)- 3

____________________________

(JS9825)- 3

____________________________

(JS9832)- 3

____________________________

150m2/85m2,3KT,2KM,Hrg:600Jt.Hub :Tri 0821.3797.5544/7583.007

DIJUAL RMH,SUMBER,Solo,LT/LB: 320m2/350m2,6KT,3KM,Hrg:1,75M.Hub :Tri 0821.3797.5544/7583.007

DIJUAL TNH JL.SRIKOYO,Karang asem,LT:333m2/LD:15m2,Hrg:1.6M.H ub:Heru 081.2261.4142/7027.057

DIJUAL RMH,JL.KEDIRI Utama,Nusukan,LT/LB/LD:312m2/200m2,Hdp Utara, Hrg:650Jt.Hub:Heru 08122614142/7027057

DIJUAL RMH PERUM Permata Buana, Colomadu,LT/LB:115m2/59m2,3KT,2 KM,Carport,AC,Hrg:450Jt.Farid 081318382601

RUKO 3LT,LT:119m2,LB: 300m2,LD: 7m2,Jl.Bhayangkara Solo.Hubungi: 08179455608

(JS9814)- 3 ____________________________

(JS9818)- 3 ____________________________

(JS9822)- 3 ____________________________

(JS9826)- 3 ____________________________

(JS9831)- 3 ____________________________

(JS9887)- 3 ____________________________

DJUAL RMH BANYUANYAR,LT/LB: 180 m2/Fulbng,3KT,2KM,Ruang U/Toko,3KT, 2KM,Grs,Tlp,Hrg:550Jt.Farid 081318382601 (JS9834)- 3 ____________________________

DIJUAL RMH GMI,Colomadu,LT/LB:

(JS9830)- 4

RUKO DIJUAL

RUKO STRATEGIS MURAH,OPER 6Jt NEGO (11Bln),Jl.Kahuripan Utara 80 Sumber( Timur KPU/SMPIT).Hub:08179437006 (JS9938)- 3

RUMAH DIJUAL DIJUAL RMH/TOKO 2LT,LT/LB=177/260 Siap Huni Dpn PS.Penumping,Telp,PAM, PLN2200w.Hub:0811295132 (JS9968)- 3 ____________________________

DIJUAL RUMAH BARU DEKET Kota Solo,Deket Fajar Indah,HM,Harga 300-400Jtan.Hub:08122614142 (JS9942)- 3

TANAH DIJUAL TANAH HM SDH Pondasi,2Lt 96m2&86m, IMB,Utara Psr,Nguter,Jl.Raya Skh-Wngiri, Cpt Dpt.H:7031318/081329179000 (JS9828)- 3 ____________________________

OTOMOTIF OTOMOTIF MOBIL DIJUAL SOLO

HONDA JAZZ RS,PLAT AD,Manual, Warna Hitam,Barang Istimewa,Harga Nego.Hub:081229777999/08122650567

HONDA JAZZ RS,TH2010,Warna Silver,Barang Istimewa,Terawat.Hub:081 229777999/08122650567

HONDA ALL NEW CIVIC,Th2008,Warna Silver Stone,Plat AD,Tgn 1,Barang Spt Baru.Hub:081229777999/08122650567

HONDA FREED,TH2009,WARNA Anu-Abu,Barang Istimewa. Hubungi: 081229777999/08122650567

HONDA STREAM 2.0,TH2005,Plat AD Asli,Brg Spt Baru.Hubungi:08122650 567/081229777999

HONDA ALL NEW CIVIC,TH2009, Warna Silver,Barang Istimewa.Hubungi:081229777999/08122650567

HONDA CRV,TH2005,WARNA Hitam, BarangIstimewa,Terawat.Hubungi:08 1229777 999/08122650567

HONDA ALL NEW CIVIC,Th2010,Ma tic,Warna Hitam,Brg Spt Baru.Hub: 081229777999/08122650567

(JS9732)- 3 ____________________________

BMW BMW TH2002/2003,JOK KULIT,4 Air Bag,Hrg Nego.Hubungi:08122650567/ 081229777999

(JS9733)- 3 ____________________________

(JS9749)- 3 ____________________________

BMW 318i,TH2002,WARNA Hitam, Barang Istimewa,Terawat.Hubungi: 081229777999/08122650567 (JS9709)- 3

Honda Genio 92 abu2 AD

Full var, brng istmw, terawat, siap pakai Hub: 081393473800 / 0271 704453

(JS9751)- 3 ____________________________

(JS9704)- 3 ____________________________

HONDA CITY VITEC,TH2006,Warna Silver,Barang Istimewa.Hubungi:081 229777999/08122650567

(JS9713)- 3 ____________________________

HONDA NEW ACCORD,TH2004,Warna Coklat Muda Mtlk,Barang Istimewa.Hub:081229777999/08122650567

NEW CRV 07 WARNA ABU2

BMW 318 HITAM

Barang Bagus, Terawat, Tahun 2002 Harga Nego. Hub: 081229777999

Barang Istimewa, Harga 235 Jt Hubungi : 0271 7076054

(JS9715)- 3 ____________________________

HONDA FREED,TH2011,WARNA Putih,PlatAD,Barang Spt Baru.Hubungi:0812297 77999/08122650567 (JS9731)- 3 ____________________________

HONDA FREED PSD,TH2011,Warna Silver,Plat AD,Tgn1,Barang Spt Baru.Hub:081229777999/08122650567 (JS9721)- 3 ____________________________

BMW X5 TAHUN 2004

Abu-abu Metalic, Tgn 1, Plat B, Istw Harga Nego. Hub: 081229777999

Plat AB, silver matic, hrga 215jt Nego Hub: 081329290491 / 087834816381

ESPASS,TH1995,AC DOUBLE Blower, Interior Ori,Kaleng,Plat AD Solo,Wrn Ungu Mtlk,Hrg:38.5Jt.Hub:7045338

Honda HONDA ALL NEW CRV 2.4,Th2008,Plat AD,Brg Istimewa,Hrg Nego.Hub:081229 777999/08122650567

CRV 2004 HITAM AD ASLI

HONDA JAZZ RS,TH2008,Warna Hi tam,Barang Istimewa,Terawat.Hub: 081229777999/08122650567

ISUZU PANTHER LS ST 2000

Perak Metalik, Harga Rp 128 Juta Telp. 9126253 / 08886714436

MITSUBISHI PAJERO SPORT,TH2011 ,Warna Hitam,Barang Istimewa.Hub: 081229777999/08122650567

HONDA ODESSAY ABSOLUTE,TH 2004,Asli Jateng,Barang Spt Baru.Hub:081229777999/08122650567

(JS9718)- 3 ____________________________

HONDA ALL NEW CIVIC,Th2008, Warna Hitam,Barang Istimewa.Hubungi:081229777999/08122650567

HONDA ALL NEW CIVIC,Th2008,Ma nual,Warna Hitam,Brg Spt Baru. Hub:081229777999/08122650567

(JS9725)- 3 ____________________________

(JS9698)- 3 ____________________________

(JS9699)- 3 ____________________________

(JS9703)- 3

PANTHER 2012 ADV TURBO

Hitam, Brg Spt Baru, Istw, Hrg Nego Hub: 081229777999

NISSAN NISSAN SOLO,G.LIVINA,Evalia,March, Juke.Disc Gede,Cash/Krdt,Bga Mrh,DP Rngn,Proses Cpt.Hub:081393811899 (JS9632)- 3 ____________________________

NISSAN JUKE,TH2011,PLAT AD As li,Barang Spt Baru,Terawat.Hubungi: 081229777999/08122650567 (JS9729)- 3 ____________________________

NISSAN SERENA,TH2004,WARNA Coklat Muda Mtlk,Barang Istimewa.Hub:081229777999/08122650567

PT.BFI FINANCE(0271-6 626969).Pe nawaran Atas Unit:Honda Jazz,IDSI 1.5,AT,Th2004(B1089QX)

HONDA FREED,TH2012,WARNA Pu tih,Barang Nyaris Spt Baru.Hubungi: 081229777999/08122650567

HONDA STREAM RS Z,Th2007,Warna BiruMuda Mtlk,Barang Istimewa.Hub:0812 29777999/08122650567

(JS9702)- 3 ____________________________

(JS9711)- 3 ____________________________

DEALER RESMI HONDA PROMO Heboh Brio DP:30Jt,Jazz Dan Freed 40Jtn/Angs 2Jtn,City 60Jtan,CRV:80Jtn&Disk Heboh, Yudi:085728026583/082230761933-Adel: 0271-7988738

NISSAN LIVINA XR,PLAT AD,Barang SptBaru,Sangat Terawat.Hubungi:081 229 777999/08122650567

(JS9708)- 3 ____________________________

MITSUBISHI PAJERO,TH2011/2012, WarnaMerah,Exced,Brg Spt Baru.Hub :08122 650567/081229777999

(JS9746)- 3 ____________________________

(JS9717)- 3 ____________________________

HONDA CRV,TH2005,MANUAL,Plat AD Asli,Barang Spt Baru.Hubungi: 081229777999/08122650567

TOYOTA FORTUNER TH.2006

Hitam, Tgn 1, Plat AB, Istw, Hrg Nego Hub: 081229777999

MITSUBISHI PAJERO,TH2011/2012, GLS,Manual,Warna Putih,Brg Spt Baru.Hub:08122650567/081229777999

HONDA ODISSEY ABSOLUTE,TH 2003,Plat AD,Atas Nama Sendiri. Hub:081229777999/08122650567

(JS9728)- 3 ____________________________

Kuning, AD, Harga Rp 250 Juta Telp. 9126253 / 08886714436

(JS9745)- 3 ____________________________

(JS9716)- 3 ____________________________

HONDA JAZZ RS,TH2010,Warna Abu2,Barang Sangat Istimewa.Hubungi:081229777999/08122650567

(JS9964)- 3 ____________________________

(JS9758)- 3

____________________________

(JS9700)- 3

HONDA CRV,TH2004,MANUAL,Plat AD,Barang Istimewa,Harga Nego.Hub :081229777999/08122650567

(JS9730)- 3 ____________________________

MITSUBISHI TRUCK DUMP 2011

(JS9706)- 3 ____________________________

HONDA CRV 2.4,TH2012,WARNA Putih,Plat AD,Tgn1,Brg Spt Baru. Hub:081229777999/08122650567

(JS9697)- 3 ____________________________

DAIHATSU

(JS9705)- 3 ____________________________

HONDA CRV,TH2007,WARNA Hitam, BarangIstimewa,Sangat Terawat.Hub:081229 777999/08122650567

(JS9710)- 3 ____________________________

HONDA ALL NEW CIVIC 2006

(JS9712)- 3 ____________________________

(JS9726)- 3

SUZUKI SUZUKI SWIFT,TH2009,MATIC,Plat AD Asli,Harga Nego,Brg Istimewa.Hub :081229777999/08122650567 (JS9734)- 3 ____________________________

ESTEEM,TH1991,WRN MERAH,Interior Ori,Bagus&Terawat,Mulus,Mesin Oke, AC Dingin,Hrg:41Jt/Nego.H:7045338 (JS9759)- 3 ____________________________

SUZUKI APV DELIVERY VAN,Th 2007, Wrn Kuning,Plat AB,Hrg:69Jt. Hub:Jl.Veteran 270 Solo.9126253/08886714436 (JS9763)- 3

TOYOTA TOYOTA HARTOP,TH1981,BENSIN, Warna Silver,Barang Istimewa.Hub: 081229777999/08122650567 (JS9719)- 3 ____________________________

TOYOTA YARIS,TH2010,WARNA Hitam,Barang Istimewa,Sangat Terawat.Hub:081229777999/08122650567

TOYOTA INNOVA G a/t DIESEL

2009, Hitam, AD, Harga Rp 215 Juta Telp. 9126253 / 08886714436 TOYOTA COROLLA,TH1994,WARNA Putih,Full Variasi,Plat AB,Antik,Hrg Nego.Hub:081229777999/08122650567 (JS9727)- 3 ____________________________

TOYOTA YARIS LIMITED”E”,Th2010, Manual,Plat B,Brg Spt Baru.Hub:081 22650567/081229777999 (JS9748)- 3 ____________________________

TOYOTA RUSH BUILT UP,Th2006, Warna Hitam,Barang Istimewa.Hub: 081229777999/08122650567 (JS9695)- 3 ____________________________

TOYOTA YARIS,TH2010,WARNA Sil ver,Barang Istimewa,Terawat.Hubungi :081229777999/08122650567 (JS9696)- 3 ____________________________

TOYOTA FORTUNER,TH2006,WAR NA Hitam,Barang Istimewa,Terawat. Hub:081229777999/08122650567 (JS9701)- 3

Manual,Barang Istw, Harga Nego Hub: 081229777999

HONDA CITY IDSI,TH2003,Plat AD, Barang Istimewa,Terawat.Hubungi: 081229777999/08122650567

KIA

HONDA CITY,TH2004,WARNA Hitam, Barang Istimewa,Sangat Terawat.Hub: 081229777999/08122650567

HONDA JAZZ VITEC SPORTY,Th 2006,Warna Silver,Brg Istimewa.Hub: 081229777999/08122650567

(JS9722)- 3 ____________________________

HONDA ALL NEW CRV,Th2012,Warna Putih,Manual,Plat AD Asli,Tgn 1,Brg Spt Baru.Hub:081229777999/08122650567

MITSUBISHI PAJERO EXCED,TH2010, WARNA Putih,Tgn1,Barang Spt Baru.Hub:08122650567/081229777999

TOYOTA AVANZA”G”ST,Th2008,Wrn Htm,Plat AD,Hrg:130Jt.Hub:Jl.Veteran 270Solo.9126253/08886714436

VOLKWAGEN,TH1986,ANTIK,Jarang Ada,Brg Nyaris Baru.Hubungi:081229 777999/08122650567

(JS9707)- 3 ____________________________

(JS9694)- 3 ____________________________

(JS9723)- 3 ____________________________

KIA VISTO,TH2002,WARNA Sil ver,Plat AB,Barang Istimewa.Hubungi:081229777999/08122650567 (JS9720)- 3 ____________________________

(JS9747)- 3 ____________________________

(JS9764)- 3 ____________________________

(JS9750)- 3 ____________________________

HONDA JAZZ IDSI,TH2005,Wrn Merah,Brg Istmwa,Pjk Baru.Hub:Safa Marwa.0816677300/081393447878

HONDA CITY,TH2003,WRN Slvr,Ori Cat,Brg Istimewa,Hrg:120Jt/Nego.Hub :085329859999

KIJANG KRISTA,TH2004,SOLAR, Wrn Htm,Hrg:149Jt.Hub: 0811263335/ 0271-711110/711112

INNOVA”V”,DIESEL,TH2005,Wrn Slvr,Plat AD Asli,Brg Istmwa,Siap Pakai,Pjk Br.Hub:Safa Marwa.0816677300

CARRY EXTRA 1000 PU BOX,Aluminium,Wrn Pth,Ori Cat,Plat AD,Tgn1, Hrg:52.5Jt/Nego.Hub:0271-5851999

NISSAN GRAND LIVINA XV, Th2008,Wrn Htm,Hrg:147Jt.Hub: 0811263335/0271-711110/711112

HONDA CRV,TH2001,WRN Slvr,Ori Cat,Oper Kredit,UM:52.5Jt,Angsuran: 33Jtx24.Hub:085329859999

PEUGEOT,TH2002,WRN MERAH, Hrg:85Jt,Brg Istimewa.Hub: 0811263335/ 0271-711110/711112

____________________________

(JS9724)- 3

KIJANG LGX,SOLAR,TH2000,Wrn Biru,Siap Pakai,Jual Cpt 98Jt.Hub:02715863604

JUAL BELI MOBIL KONTAN - KREDIT

(JS9314)- 3 ____________________________

COLT DIESEL RAGASA,2006/2007, 120PS,Istmw,Luar Lintas,Fullvar,Sgt Terawat,168Jt,Krdt DP 30Jt.082138188520

SJ JAYA MTR

Alamat kantor : Jl. Kebakkramat-Tasikmadu Km. 1 (Timur SMA N Kebakkaramat) Nayan, Nangsri, Kebakkramat.

Telp. (0271) 662481 HP. (0271) 7991234 081228323232, 082261185000

FORD DOUBLE CABIN,TH2002,Mewah, Gagah,Fariasi Mewah,Istmwa,Hrg:110 Jt.Hub:0271-5863604

(JS9318)- 3 ____________________________

GRAND LIVINA 1.5XV,TH2010,Wrn Htm ,Manual,Istmw Bgt,Terawat,Jual Cpt 148Jt, Bs Krdt DP:25Jt.H:081217509777

JAZZ Idsi 2005 Manual Hitam

STNK Bru, Istmw, Terawat 115 jt. Bs Kredit, DP 25Jt. Hub : 08139339000

SAFAMARWA

SAFA MARWA MOBIL

SAFA MARWA MOBIL

Ir. WIDODO

Melayani Jual Beli Mobil Baru / Bekas Cash / Kredit

(JS9307)- 3 ____________________________

____________________________

Sgt Istmw Terawat Bnget, Mewah, Lux

168 jt. Bs Krdit DP 30 Jt. Hub : 0271-5863604

NISSAN JUKE 2011/2012 Xtronic CVT Merah Nyaris Baru, Sangat Istimewa, KM rendah Asli AD, Tgn 1 Rp. 222.Jt Bs Kredit DP 35 Jt. Hub : 081393390000

(JS9312)- 3 ____________________________

PANTHER GRAND ROYAL,TH1997, Wrn Mrh,Istmw,Hrg:70Jt,Bs Krdt DP 25Jt.Hub:0271-5863604

____________________________

(JS9313)- 3

TOYOTA AVANZA”S”,TH2008,Wrn Slvr,Sgt Istmw,Terawat Bgt,126Jt,Bs Krdt Dp 25Jt.Hub:081217509777 (JS9310)- 3 ____________________________

DAIHATSU XENIA XI PLUS Up Sporty,Th2006,Vvti,Fulvar,Jual Cpt 100Jt. Hub:081217509777 (JS9306)- 3 ____________________________

TOYOTA INNOVA”G”,TH2005,Htm, Antik Bgt,Terawat,Mewah,Lux,Istmw,Jual Cpt 136Jt,Bs Krdt DP:25Jt.081217509777

MITSUBISHI LANCER GLXI 09 EVO Sedan Sport mewah top speed sport ori 120 Jt bisa kredit dp 35 jt Hubungi : 081217509777

Telp: 0271-5851999 / 0817418699 / 082135638999

Gesek Tunai

(JS9305)- 3 ____________________________

NEW AVANZA”G”,TH2009,Wrn Htm, Istmw,Bnr2 Terawat Bgt,Mulus,126Jt, Bs Krdt DP:25Jt.Hub:081217509777 (JS9308)- 3 ____________________________

____________________________

HONDA ACCORD VVTI,EXECUTIVE, Th2000,Wrn Biru,Plat AD,BrgBgs.Hub: Safa Marwa.0816677300/081393447878 (JS9933)- 3 ____________________________

NISSAN X-T TRAIL,TH2004,24ST,Wrn Hijau Mtlk,Brg Istmwa.Hub:Safa Marwa. 0816677300/081393447878 (JS9934)- 3 ____________________________

ESPASS FULL BOX,TH2007,Aluminium, Plat AD Asli,Siap pakai.Hub:Safa Marwa 0816677300/081393447878 (JS9931)- 3 ____________________________

TOYOTA INNOVA”V”,TH2005,Wrn Cklt Muda Mtlk,Brg Istmwa.Hub:Safa Marwa.0816677300/081393447878 (JS9926)- 3 ____________________________

LUXIO,PLAT D,TH2011,Wrn Biru Metalik,Brg Istimewa.Hub:Safa Marwa. 0816677300/081393447878 (JS9935)- 3 ____________________________

INNOVA”V”,BENSIN,TH2010,Htm,Nopol 3 Angka,KM16Rb,BrgNyrsBr,An.Sndr,AsrnsiAllRisk.Safa Marwa.0816677300 (JS9927)- 3 ____________________________

____________________________

(JS9525)- 3

AVANZA”G”,TH2010,WRN Slvr,Ori Cat,Plat AD,Tgn1,Hrg:140Jt,An.Pembeli.Hub:085329859999

Kantor :

Semanggi Rt 02 Rw V Solo Telp. (0271) 630156, 7093719

(JS9679)- 3 ____________________________

(JS9527)- 3 ____________________________

(JS9522)- 3 ____________________________

KIJANG LGX,TH1999,WRN Hijau,Ori Cat,Plat Asli AD,Brg Istimewa,Hrg:105 Jt/Nego.Hub:085329859999

(JS9529)- 3 ____________________________

ELF BOX,ALUMINIUM,TH2010,Eng kel,Plat AD Solo,Hrg:160Jt/Nego.Hub: 0271-5851999 (JS9524)- 3 ____________________________

(JS9678)- 3 ____________________________

(JS9692)- 3 ____________________________

ISUZU PANTHER TOURING, TH2002, Wrn Coklat,Hrg:139Jt.Hub: 0811263335/ 0271-711110/711112

(JS9685)- 3 ____________________________

TARUNA CL BIRU Th.02 Siap Pakai Harga

: 90 Jt

Jual Beli / Tukar Tambah Mobil Baru / Second

SUPRAPTO 081329400858 | 081328824655 | (0271) 7587299

____________________________

TOYOTA KIJANG”G”,TH1995,Wrn Abu2,Hrg:69Jt.Hub:0811263335/0271 -711110/711112

Jl. Raya Solo Tawangmangu Km 10 Jumok Jaten - Kra

(JS9689)- 3 ____________________________

Honda Cielo ‘97

Hijau Metalik, Hrg 83 Jt

(JS9795)- 3 ____________________________

ISUZU PANTHER TOTAL ASSY, Th1992, WrnHijau,Plat AD,Orisinil,Hrg Nego.Hu b:081329400858/0271-7587299

(JS9677)- 3 ____________________________

(JS9693)- 3 ____________________________

(JS9796)- 3 ____________________________

HONDA GRAND CIVIC,TH1990,Wrn Hitam,Istmwa,Ori,Pjk Pnjg,Hrg Nego.Hub:081329400858/0271-7587299 (JS9797)- 3 ____________________________

(JS9682)- 3 ____________________________

TOYOTA AVANZA”G”WRN Silver, Th2005,Hrg:123Jt.Hubungi: 0811263335/0271-711110/711112

ISUZU PANTHER LS LPS,PW,AC Double Blower,Wrn Smoke Silver,Th2001,Hrg Nego.Hub:081329400858/0271-7587299

DAIHATSU TAFT GT 4x2,Ban:31,Audio,Th1991/1992,Wrn Hitam,Hrg Nego.Hub:081329400858/0271-7587299

NISSAN GRAND LIVINA XV,Th2007,Wrn Htm,Hrg:145Jt.Hub:0811263335/0271711110/711112 TOYOTA KIJANG,TH1993,WRN Abu2, Hrg:73Jt.Hub:0811263335/0271711110/711112

(JS9674)- 3 ____________________________

TOYOTA KIJANG LGX,SOLAR,Th2000, Wrn Htm,Hrg:119Jt.Hub: 0811263335/ 0271-711110/711112

GEMPIL MOTOR

(JS9684)- 3

(JS9690)- 3 ____________________________

HONDA JAZZ IDSI,TH2007,Wrn Slvr Stone,Hrg:145Jt.Hub:0811263335/0271711110/711112

(JS9676)- 3

(JS9673)- 3 ____________________________

____________________________

KUDA DIESEL DELUX,TH2002,Wrn Biru, Ori Cat,Plat AD,Tgn1,Hrg:90Jt/ Nego.Hub:085329859999

DAIHATSU TAFT 4x4,Wrn Abu2, Hrg:90Jt.Hubungi:0811263335/0271711110/711112

KIJANG LGX,TH2004,WRN Silver,Atas Nama,Istimewa,Hrg:145Jt.Hub: 0811263335/0271-711110/711112

GRAND CIVIC,TH1990,WRN Htm,Hrg: 57Jt. Hubungi:0811263335/0271-711110/ 711112

PU T120SS,TH2010,WRN Htm,Plat AD Asli,Tgn1,Ori Cat,Hrg:73Jt/Nego. Hub:0271-5851999

DAIHATSU ESPASS ZL EXTRA, Th2004, Wrn Cklt Muda Mtlk,Hrg:65Jt.Hub: 0811263335/0271-711110/711112

Rumah :

DAIHATSU TARUNA CL,TH2002,Wrn Biru,Hrg:91Jt.Hubungi:0811263335/0271711110/711112

(JS9518)- 3

(JS9686)- 3 ____________________________

GRAND MAX 1.5,TH2008,WRN Silver,Hrg:99Jt.Hub:0811263335/0271711110/711112 (JS9687)- 3 ____________________________

MUBALEQ BUDIWIYONO

Jl. Veteran No.240 Tipes, Solo SURYA ANUGRAH081126335 Telp. (0271) 711110, 711112

(JS9523)- 3 ____________________________

RINO HT130PS,BAK KAYU,Th2007, Ori Cat,Plat AB Asli,Hrg:145Jt/Nego. Hub:0271-5851999

Suzuki Careta ‘03

Abu-abu, Hrg 59 Jt

(JS9517)- 3 ____________________________

DUMP ELF,TH2008,125HD Jumbo Power Stering,Plat AD,Hrg:160Jt/Nego.Hub:0271-5851999

(JS9675)- 3 ____________________________

(JS9528)- 3 ____________________________

(JS9530)- 3

VOLKSWAGEN

(JS9683)- 3 ____________________________

(JS9520)- 3 ____________________________

TOYOTA INNOVA,TH2005,WRN Sil ver,Hrg:155Jt.Hub:0811263335/0271711110/711112

Hub : 0816677300 / 081393447878

(JS9930)- 3

(JS9714)- 3 ____________________________

TOYOTA YARIS,TH2006,WRN Hitam, Brg Istmwa,Hrg:127Jt. Hub: 081126 3335/0271-711110/711112

COLT,DIESEL,TH2005,BAK Kayu,6 Ban, 120PS,Ori Cat,Plat AD,Tgn1,Hrg: 167Jt/Nego.Hub:0271-5851999

SUZUKI FUTURA TESEN,TH2000, Wrn Cklt Muda Mtlk,Brg Istmwa.Hub:Safa Marwa.0816677300/081393447878

MITSUBISHI

(JS9521)- 3 ____________________________

Honda City 05 Vitec Matic Asli AD tgn 1 Istimewa

(JS9929)- 3 ____________________________

NEW PANTHER LS TURBO,Th2007, Sgt Istmw,Nyaris Baru,Dijamin Sgt Terawat, 168Jt,Bs Krdt DP 40Jt.081217509777

New AVANSA 2009 G Hitam

Jl. Surya 85 C Jagalan Solo Telp. 0271-662799

GRAND MAX 1.5 PU,TH2008,Wrn Htm, Ori Cat,AC,Plat AD,Tgn1,Hrg:74Jt/ Nego.Hub:0271-5851999

PANTHER LS TURBO 2007 Tgn 1

New AVANSA 2010 G Hitam

Istimewa, bnr2 terawat bngt. mulus 126jt bs kredit dp25 jt Hubungi : 081217509777

LANGGENG MOTOR

Hub: (0271) 5851999/5854721

TOYOTA AVANZA”G”,TH2010,Wrn Slvr, Tgn1,Brg Istmwa,KM Rendah.Hub:Safa Marwa.0816677300/081393447878 Istimewa Banget, terawat dijamin gk kecwa 133jt bs kredit dp25 jt Hubungi : 081217509777

LANGGENG MOTOR

Jual Beli Mobil Cash & Credit

Siap Delivery

DAIHATSU XENIA LI PLUS,Th2008, Hrg:100Jt,Istmw Bgt,DP 20Jt.Hub:081 217509777

(JS9315)- 3

(JS9928)- 3

1,5%-2,5%

(JS9316)- 3 ____________________________

(JS9311)- 3 ____________________________

(JS9932)- 3 ____________________________

(JS9317)- 3

COLT DIESEL INTERCOLLER’09,Ori Bak Besi,Istmw,Luar Lintas,Siap Krj,Fulvar,198Jt,Krdt DP 30Jt.082138188520

TOYOTA AVANZA”G”,TH2005,Wrn Mrh,Hrg:110Jt,Siap Pakai,Bs Krdt DP 25Jt.Hub:081217509777

(JS9846)- 5

(JS9798)- 3 ____________________________

Honda CRV ‘03

Silver, Hrg 150 Jt

(JS9691)- 3 ____________________________

DAIHATSU XENIA LI,VELG Racing,Tape,AC,Wrn Smoke Silver,Th2004,Hrg Nego.Hub:081329400858/0271-7587299 (JS9794)- 3 ____________________________

HYUNDAI ATOZ,TH2002,WRN Kuning, Siap Pakai,Audio,Velg-Racing,Hrg Nego. Hub:081329400858/0271-7587299

(JS9800)- 3 ____________________________

INNOVA”G”,BENSIN,TH2012,Wrn Slvr, Ori Cat,Brg Istimewa,Hrg:225Jt/ Nego.Hub:085329859999

KIJANG LGX,TH2004,WRN Silver,Audio,Istimewa.Hub:0811263335/0271711110/711112

FUTURA PU,TH2008,WRN Biru,Ori Cat,Plat AD,Tgn1,Hrg:70Jt/Nego.Hub: 0271-5851999

TOYOTA AVANZA,TH2005,Wrn Bi ru,Hrg:119Jt.Hubungi: 0811263335/ 0271-711110/711112

TOYOTA AVANZA”G”VVTI(PS,PW,AC Double Blower),Wrn Silver,Th2011,Hrg Nego.Hub:081329400858/0271-7587299

MITSUBISHI,T20SSPU,TH2010,Wrn Htm,Plat AD Asli,Tgn1,Ori Cat,Hrg: 73Jt/Nego.Hub:085329859999

TOYOTA AVANZA VVTI,Th2006,Wrn Cklt Muda Mtlk,Hrg:127Jt. Hub: 0811263335/0271-711110/711112

DAIHATSU XENIA LI VVTI(Electric Mirror),Wrn Hitam,Th2010,Hrg Nego.Hub:081329400858/0271-7587299

(JS9516)- 3 ____________________________

(JS9526)- 3 ____________________________

(JS9519)- 3 ____________________________

SUZUKI KARIMUN ESTILO,TH2007,Wrn Silver,Kondisi Bgs,Type Vxi,Hrg Nego.Hub:081329400858/0271-7587299

(JS9799)- 3 ____________________________

(JS9688)- 3 ____________________________

(JS9792)- 3 ____________________________

(JS9681)- 3 ____________________________

(JS9680)- 3 ____________________________

Homda Jazz ‘04 IDSi

Coklat Muda Metalik

(JS9793)- 3 ____________________________


19

JUMAT, 1 NOVEMBER 2013 | INFO BIZ

Hotline Service Iklan : Untuk Kritik & Saran (0271) 5886763

BMW

BCA BMW BMW,TH1996,WRN Merah,Hrg:76Jt. Hub:081393521109/0271-9046694. Via By BCAFINANCE (JS9572)- 3

BCA CHEVROLET CHEVROLET

CHEVROLET AVEO,TH2005,PLAT H,Wrn Biru.Hub:0271-7092285/08139 3833866.Kredit By BCA FINANCE (JS9232)- 3 ____________________________

CHEVROLET CAPTIVA DIESEL AWD ,Th2009,Abu2 Mtlk,Tgn1,Istmw,Low KM. 5819 200/08174187770.Kredit By BCA FINANCE

DAIHATSU

(JS9186)- 3

HONDA JAZZ IDSI,TH2006,Matik,Wrn Abu2 Mtlk,Hrg:130Jt,Tgn1.Hub:08139352 1109/02718046694.Via By BCA FINANCE (JS9569)- 3 ____________________________

LX,TH1988,WRN MERAH,Hrg:52.5Jt. Hub:081393521109/0271-8046694. Via By BCA FINANCE (JS9574)- 3 ____________________________

ALL NEW JAZZ,A/T,Th2010,Wrn Slvr, Plat Asli AD,Istmw.Hub:5819200/0817 4187770.Kredit By BCA FINANCE (JS9189)- 3

____________________________ ALL NEW JAZZ RS VITEC Matic,2008, Wrn Slver Stone,100%Istmw.08122603099/ 0271-7501309.Kredit By BCA FINANCE

(JS9246)- 3 ____________________________

BCA DAIHATSU TARUNA,TH2001,WRN Biru,Hrg:86.5 Jt.Hub:081393521109/0271-8046694. Via By BCA FINANCE (JS9575)- 3 ____________________________

TERIOS TX,TH2007,ASLI,PLAT AD, Modern,Istimw.Hub:08122603099/027 17501309.Kredit By BCA FINANCE

HONDA CITY IDSI,WRN Mrh,Th2003, BrngIstmw,Hrg:117.5Jt.Hub:08112846 01/7022888.Kredit By BCA FINANCE (JS9263)- 3

____________________________

HONDA CITY VTEC,WRN Abu2,Th2004, Brng Istmw,Hrg:127Jt.Hub: 0811284601/ 7022888.Kredit By BCA FINANCE (JS9262)- 3

(JS9242)- 3 ____________________________

____________________________

DAIHATSU XENIA Xi 1.3 DELUXE Plus, Th2011,Wrn Slvr,Ori,Istmw.H:5819200/ 08174187770.Kredit By BCA FINANCE

HONDA JAZZ RS,A/T,Th2008,Audio TV,Velk R18,Wrn Mrh.Hub:0811264 364.Kredit By BCA FINANCE

(JS9180)- 3 ____________________________

____________________________

DAIHATSU XENIA XI SPORTY,Th2010, Wrn Htm,Hrg:128Jt/Ng.Hub: 0817447229/ 0271-3100239.Kredit By BCA FINANCE (JS9207)- 3 ____________________________

DAIHATSU XENIA LI DLX,Wrn Slvr, AD8541TC,Th2010,Hrg:119Jt.Hub:08112 8 4601/7022888.Kredit By BCA FINANCE (JS9274)- 3

____________________________

TARUNA CSX LIMITED,TH2000,Slvr, AD,Pjk Br,Ori,Full Audio,3Tv.5819200/ 08174187770.Kredit By BCA FINANCE (JS9181)- 3 ____________________________

DAIHATSU XENIA,WRN Biru Tua,AD 9455UB,Th2011,Hrg:135Jt.Hub:081128 4601/7022888.Kredit By BCA FINANCE (JS9280)- 3 ____________________________

TAFT GT 4x4,TH1994,WRN Abu2 Mtlk, Full Audio,Ban31,Sangat Istmw.5819200/ 08174187770.Kredit By BCA FINANCE (JS9184)- 3

HONDA

BCA HONDA

(JS9213)- 3

HONDA CRV,TH2000,TH2008,Manual,Wrn Htm,Brg Bagus.Hub:08112643 64.Kredit By BCA FINANCE (JS9211)- 3

____________________________

ALL NEW FREED PSD,Th2013,Double Blower,Wrn Pth,KM 2Rb.Hub:0271-7505002/ 082134142000.Kredit By BCA FINANCE (JS9201)- 3 ____________________________

ALL NEW CIVIC MATIC,Th2007,Wrn Htm,Plat AD Asli,Tg1,Pjk Br.08122603099/ 0271-7501309.Kredit By BCA FINANCE (JS9248)- 3 ____________________________

HONDA FREED PSD,A/T,Wrn Abu2, AD8627TB,Th2009,Hrg:191Jt.Hub:08112 84601/7022888.Kredit By BCA FINANCE (JS9278)- 3 ____________________________

JAZZ RS,A/T,Th2008,Plat AD,Wrn Slvr.Hub:0271-7092285/0813938338 66.Kredit By BCA FINANCE (JS9230)- 3 ____________________________

HONDA FERIO,TH1996,PLAT AB,Wrn Slvr.Hub:0271-7092285/081393833 866.Kredit By BCA FINANCE (JS9231)- 3 ____________________________

HONDA ODESSY ABSOLUTE,TH2004, Plat Asli AB,Japan VR20.Hub:0271-7092285/ 081393833866.Kredit By BCA FINANCE (JS9229)- 3 ____________________________

HONDA NEW CITY,TH2003,Wrn Slvr Stone.Hub:0271-7092285/081393833866. Kredit By BCA FINANCE

____________________________

(JS9228)- 3

HONDA FREED PSD,TH2010,Polish Mtlk,AD,Tgn1,Audio TV,Full Body Kit. 081667 3799/9113799.Kredit By BCA FINANCE (JS9223)- 3 ____________________________

FREED PSD,TH2011,WRN Pth,Plat AD Asli,Tgn1 Ori,100%Istmw.H:08122603099/ 0271-7501309.Kredit By BCA FINANCE

____________________________

(JS9245)- 3

HONDA NEW ODYSSEY ABSOLUTE ,Th2007,Brg Istmw.Hub:0271-7505002/ 082134142000.Kredit By BCA FINANCE

ALL NEW JAZZ RS Manual,Th2010, Wrn Htm,Plat AD,Tgn1.H:08122603099/ 0271-7501309.Kredit By BCA FINANCE

(JS9191)- 3

(JS9247)- 3 ____________________________

____________________________

HONDA JAZZ,A/T,Th2005,Sangat Antik,Wrn Mrh.Hub:0816673799/02719113799.Kredit By BCA FINANCE (JS9219)- 3

____________________________

NEW CITY IDSI,TH2008,A/T,Wrn Slvr Stone,Hrg:140Jt/Ng.Hub:0817447229/ 0271-3100239.Kredit By BCA FINANCE (JS9206)- 3

____________________________

ALL NEW JAZZ RS,Mmc Pth,Th2011, Manual.Hub:0271-7505002/08213 4142000. Kredit By BCA FINANCE (JS9204)- 3

____________________________

HONDA FREED PSD,TH2009,Wrn Silver,Asli,AD,Tgn1,Istmw,Mwah.H:0812260 3099/ 02717501309.Kredit By BCA FINANCE (JS9241)- 3 ____________________________

HONDA CRV 2.4,TH2007,WRN Slvr, Brg Istimewa.Hub:0811264364.Kredit By BCA FINANCE (JS9210)- 3 ____________________________

HONDA NEW CRV,TH2005,Manual, Wrn Htm,Orisinil,Istmw,Pjk Baru.H:5819 200/ 08174187770.Kredit By BCA FINANCE (JS9179)- 3

____________________________

HONDA STREAM,A/T,Wrn Htm,AD9091YH, Th2004,Hrg:145Jt.Hub:0811284601/7 022888.Kredit By BCA FINANCE

HYUNDAI

BCA HYUNDAI HYUNDAI ACO2”G”,WRN MRH,Th 2004,Brg Istmw,Hrg:76Jt.Hub:0811284601/ 7022888.Kredit By BCA FINANCE (JS9266)- 3 ____________________________

HYUNDAI GETZ,TH2008,WRN Mrh,Manual,Brg Bagus.Hub:0811264364.Kredit By BCA FINANCE (JS9215)- 3 ____________________________

HYUNDAI MATRIX,TH2002,Brg Istimewa.Hub:0271-7505002/082134142 000.Kredit By BCA FINANCE (JS9205)- 3

ISUZU

BCA ISUZU

TOYOTA RUSH S,TH2009,WRN Htm, VVTI,Asli,Plat AD.Tg1.Hub:081226030 99/ 02717501309.Kredit By BCA FINANCE

(JS9218)- 3 ____________________________

(JS9244)- 3 ____________________________

(JS9279)- 3 ____________________________

TOYOTA KIJANG PICK UP,Full Modif. Hub:0271-7092285/081393833866. Kredit By BCA FINANCE

TOYOTA AVANZA”G”,WRN HTM,Th 2010,Brng Istmw,Hrg:142.5Jt.Hub:08112 84601/7022888.Kredit By BCA FINANCE

NISSAN GRAND LIVINA SV,Manual, Th2011,Brg Istimewa.Hub:08112643 64.Kredit By BCA FINANCE (JS9216)- 3 ____________________________

NISSAN JUKE,TH2011,PLAT AB,Brg Istimewa.Hub:0271-7092285/0813938 33866.Kredit By BCA FINANCE (JS9227)- 3 ____________________________

NISSAN GRAND LIVINA ULTIMATE, A/T,Th2007,Wrn Slvr.Hub:08112643 64.Kredit By BCA FINANCE (JS9212)- 3 ____________________________

PANTHER LS,MATIK,Th2000,Wrn Cklt Muda Mtlk,Hrg:107.5Jt.Hub:081393521109/ 0271-8046694.Via By BCA FINANCE (JS9567)- 3 ____________________________

ISUZU PANTHER BOX,TH2002,Wrn Pth, Ori,AC,Tape,Istmw.Hub:5819200/ 08174187770.Kredit By BCA FINANCE

MERCEDES

NISSAN LIVINA X-G GEAR,Manual,Th 2008,Wrn Abu2 Mtlk,Plat AD,Tgn1.081667 3799/9113799.Kredit By BCA FINANCE

(JS9183)- 3

BCA MERCEDES MERCY C200,TH1995,WRN Hijau, Hrg:85Jt.Hub:081393521109/02718046694.ViaBy BCA FINANCE (JS9568)- 3

MITSUBISHI

BCA MITSUBISHI

NISSAN X-T TRAIL XT,A/T,Wrn Slvr,AD 8874EU,Th2009,Hrg:240Jt.Hub:081128 460/7022888.Kredit By BCA FINANCE (JS9276)- 3 ____________________________

NISSAN GRAND LIVINA XV,Manual, Th2010,Plat AD,Tgn1,Wrn Slvr.0816673799/ 0271-9113799.Kredit By BCA FINANCE (JS9217)- 3 ____________________________

NISSAN X-T TRAIL ST,WRN Htm,AD 8910SB,Th2008,Hrg:185Jt.Hub:081128 4601/7022888.Kredit By BCA FINANCE (JS9273)- 3

____________________________

NISSAN NAVARA A/T,WRN Abu2,Th 2007,Brng Istmw,Hrg:275Jt.Hub:0811284 601/7022888.Kredit By BCA FINANCE (JS9264)- 3 ____________________________

MITSUBISHI GRANDIS GTI,WRN Htm, Th2008.Hub:0271-7505002/08213414 2000.Kredit By BCA FINANCE

NISSAN NAVARA,A/T,4x4,Wrn Htm,R 24,Brg Istmw.Hub:0271-7505002/082 134142000.Kredit By BCA FINANCE

(JS9203)- 3

____________________________

(JS9200)- 3

____________________________

MITSUBISHI L300,BOX ALUMINIUM, Th2010,Plat H,Tgn1.Hub:0816673799/ 0271-9113799.Kredit By BCA FINANCE

NISSAN X-T TRAIL,A/T,Wrn Htm,AB 1195PI,Th2005,Hrg:155Jt.Hub:0811284 601/ 7022888.Kredit By BCA FINANCE

(JS9222)- 3 ____________________________

(JS9272)- 3

L300 BOX,WRN HTM,Th2010,Brg Istmw,Hrg:125Jt.Hub:0811284601/70 22888.Kredit By BCA FINANCE (JS9267)- 3 ____________________________

MITSUBISHI COLT T120SS PU,Wrn Htm, AD1728PU,Th2011,Hrg:77Jt.Hub:08112 84601/7022888.Kredit By BCA FINANCE

TOYOTA

BCA TOYOTA TOYOTA KIJANG GRAND EXTRA,Th 1992,Hrg:72.5Jt.Hub:081393521109/ 0271-8046694.Via By BCA FINANCE

(JS9233)- 3 ____________________________

TOYOTA CAMRY V MEDIUM,Wrn Slvr, Plat B,Tgn1,KM Rendah.Hub:0816673799/ 0271-9113799.Kredit By BCA FINANCE (JS9224)- 3 ____________________________

READY STOCK TOYOTA FORTUNER ”G”Vnt,Th2012,Wrn Htm.Hub:0271-70922 85/081393833866.Kredit By BCA FINANCE (JS9225)- 3 ____________________________

TOYOTA ALPHARD,TH2008,WRN Htm, Brg Istmwa.Hub:0271-7505002/082134 142000.Kredit By BCA FINANCE (JS9193)- 3

____________________________

KIJANG LGX,WRN HTM,AD9486DA, Th2003,Hrg:129Jt.Hub:0811284601/7 022888.Kredit By BCA FINANCE (JS9271)- 3 ____________________________

TOYOTA WISH OPTION,TH2005,Wrn Htm ,Tgn1,Plat AD.Hub:0271-7505002/ 082134142000.Kredit By BCA FINANCE (JS9202)- 3 ____________________________

TOYOTA INOVA G VVTI,Th2004,Asli, Plat AD,Tgn 1,Wrn Silver.H:08122603099/ 02717501309.Kredit By BCA FINANCE (JS9237)- 3 ____________________________

TOYOTA INNOVA”G”,WRN Htm,AB 1136ME,Th2009,Hrg:187.5Jt.Hub:08112 84601/7022888.Kredit By BCA FINANCE (JS9283)- 3 ____________________________

ALL NEW AVANZA G VVTI,Th2013, Istimewa Sekali,Orisinil.Hub:08122603099/ 02717501309.Kredit By BCA FINANCE (JS9240)- 3 ____________________________

TOYOTA RUSH,MANUAL,TH2011, Wrn Slvr,Brg Istimewa.Hub:08112643 64.Kredit By BCA FINANCE

TOYOTA RUSH”G”,WRN Slvr,AD9191 BQ,Th2012,Hrg:177.5Jt.Hub:0811284 601/7022888.Kredit By BCA FINANCE

(JS9265)- 3 ____________________________

TOYOTA INNOVA”V”,WRN Slvr,AD 9062JB,Th2004,Hrg:155Jt.Hub:081128 4601/7022888.Kredit By BCA FINANCE (JS9275)- 3 ____________________________

NEW INOVA G DISEL,TH2008,Plat AD,Asli Orisinil.Hub:08122603099/0271 7501309.Kredit By BCA FINANCE (JS9239)- 3

KIA

BCA KIA KIA NEW PICANTO,TH2009,Full Option ,Wrn Htm,Ori,Istmw.Hub:5819200/08174 187770.Kredit By BCA FINANCE (JS9190)- 3

SUZUKI

BCA SUZUKI SUZUKI SWIFT ST,A/T,Th2008,Wrn Slvr,Hrg:128Jt/Ng.Hub:0817447229/02 71- 3100239.Kredit By BCA FINANCE (JS9208)- 3 ____________________________

SUZUKI APV”X”,WRN COKLAT,Th 2005,Brg Istmw,Hrg:102Jt.Hub:0811284 601/7022888.Kredit By BCA FINANCE (JS9268)- 3 ____________________________

GRAND VITARA”J2X”,TH2007,Plat AD Asli,Tg1,Mwh Doubl Airbag.08122603099/ 0271-7501309.Kredit By BCA FINANCE (JS9249)- 3 ____________________________

NEW APV ARENA”SGX”,Th2009,Wrn Silvr,Asli Jtng,Tg1,Pjk Pjg.08122603099/ 02717501309.Kredit By BCA FINANCE (JS9250)- 3

OPEL

BCA OPEL OPEL BLAZER,TH2002,TGN1,Wrn Htm Mtlk,Hrg:83Jt.Hub:081393521109/ 0271-8046694.Via By BCA FINANCE

(JS9571)- 3 ____________________________

(JS9214)- 3 ____________________________

TOYOTA SOLUNA,MATIK,TH2000, Wrn Slvr,Hrg:75Jt.Hub:081393521109/ 0271-8046694.Via By BCA FINANCE

TOYOTA AVANZA”G”,WRN Htm,AD 9392AU,Th2006,Hrg:125Jt.Hub:081128 4601/7022888.Kredit By BCA FINANCE

(JS9570)- 3 ____________________________

(JS9282)- 3 ____________________________

NISSAN X-T TRAIL XT,Wrn Slvr,Th2009, Plat AD,Tgn1.Hub:0816673799/02719113799.Kredit By BCA FINANCE

TOYOTA NEW ALPHARD,TH2008, Wrn Htm,Brg Mulus.Hub:0271-7505002/ 082134142000.Kredit By BCA FINANCE

TOYOTA KIJANG SGX,WRN Abu2,AD 9315QD,Th1994,Hrg:65Jt.Hub:0811284 601/7022888.Kredit By BCA FINANCE

PEUGEOT 206,WRN HITAM,Th2002, Hrg:75Jt.Hub:081393521109/02718046694.Via By BCA FINANCE

(JS9221)- 3 ____________________________

(JS9192)- 3 ____________________________

(JS9277)- 3 ____________________________

(JS9576)- 3 ____________________________

NISSAN

(JS9289)- 3

BCA NISSAN

(JS9565)- 3

PEUGEOT

BCA PEUGEOT

ACCORD,TH2002,WRN SILVER,Hrg: 115Jt.Hub:081393521109/0271-8046 694.Via By BCA FINANCE

READY STOCK HONDA FREED Psd, Th2010,Plat AD,Wrn Pth.Hub:0271-7092285/ 081393833866.Kredit By BCA FINANCE

(JS9573)- 3 ____________________________

(JS9226)- 3 ____________________________

FERRARI BCA FERRARI

HONDA CRV,TH2003,Wrn Silver,Brg Istmwa,Hrg:137.5Jt.Hub:081393521109/ 0271-8046694.Via By BCA FINANCE

HONDA FREED PSG,WRN Pth,Th 2010,Hrg:200Jt/Ng.Hub:0817447229/0 271-3100239.Kredit By BCA FINANCE

FERRARI,PLAT AD,TGN1,KM Rendah, Brg Istimewa.Hub:0816673799/ 02719113799.Kredit By BCA FINANCE

NISSAN MARCH MATIC,TH2011,Sistm AC Digital,Istimwa.H:08122603099/02 717501309.Kredit By BCA FINANCE

NEW INOVA G TH2010,ASLI Plat AD, Tgn1 100%Istimw.Hub:08122603099/ 02717501309.Kredit By BCA FINANCE

INNOVA”G”NEW MDL,WRN Htm,Th 2008,Brg Istmw,Hrg:190Jt.Hub:0811284 601/7022888.kredit By BCA FINANCE

PEUGEOT 206 SPORTY,A/T,Th2002, Wrn Biru,Plat AD,Tgn1,Ori,Low KM.5819200/ 08174187770.Kredit By BCA FINANCE

(JS9564)- 3 ____________________________

(JS9209)- 3 ____________________________

(JS9220)- 3 ____________________________

(JS9238)- 3 ____________________________

(JS9243)- 3 ____________________________

(JS9269)- 3 ____________________________

(JS9182)- 3 ____________________________

BTH SGR PRSONAL ASISTEN/ Translator B.Korea(TR):Wnt,D3 B.Korea, Max26Th..Oprtor Prdksi(OP):SMK Thnik Msn/Elktro,Max23Th..Akunting(ACC):P/W, S1 Eknmi Akntnsi,Max30Th..Staff Prsonalia (SP):Pria,S1 Sgl Jrsn,Pglmn Min2Th, Max 30Th. Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:PT Hilon Felt Jl.Solo-Pwdadi KM7,2 Dk Selorejo, Gondangrejo-Kra

(JS9281)- 3

LOKER LOWONGAN KERJA BTH KRYWN/TI SBG:Driver, Administrasi, Surveyor,Tehnisi,Marketing,Supervisor.Sht Jsmni&Rhni,Jjr&BrtanggungJwb, SMA/K/ Sdrjt, Max35Th,Mau Krj Krs.Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:PT.Gasindo Grahautama Jl.Transito Gg 1 No.2 Pajang-LaweyanSurakarta(Sblh Brt Klinik Barokah) (JS9982)- 8 ____________________________

BTH 65 TEKNISI,50 SRVYOR,10 Helper, 20 Sprvsor,5 Staff Adm,3 Asst Manager. Min SMA/K/Sdrjt,P/W,Max35Th,Sht Jsmni& Rhni.Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:HRD CV.Anugerah Indah Pratama Jaganharjo Rt1/10 Pucangan,Kartasura(50m Dpn Kopasus Kandang Menjangan) (JS9952)- 7 ____________________________

BTH 2 ADM(WNT,D3/S1 Eknmi,IPK Min 3.00,Tekun,Tlti&Mtvsi Krj Tgi,Sht Jsmni& Rhni,Pglmn Diutmkn),6 Oprtor Prdksi(Pria, Min SMK,Single,Tkn,Tlti&Mtvsi Krj Tgi,Sht Jsmni&Rhni,Dmsli Sktr Pbrik Diutmkn).Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:Jl.Raya KaliosoNogosari 2,2 Ketitang Nogosari Boyolali 57378 (Plg Lmbt 1 Minggu Stlh Iklan Dimuat) PBRK TEPUNG&PLASTIK BTH 350 Staf &Produksi/SMP-S1/GP.1,3Jt-2,5Jt/Bln.Hub/ SMS Data Diri 085728052899 P.Wiji (JS9647)- 3 ____________________________

BTH CLEANING SERVICE(PRIA,Max30Th, SMP/A/K/Sdrjt),Scurity(Pria,Max35Th,SMA/ K/Sdrjt,Bersertifikat Scurity).Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:PT.Amazon Cipta Pesona Jl.Pakis 64B,Cemani,Skh (JS9902)- 6 ____________________________

BTH SGR 1.ASST PRODKSI(2 Org),2.Staf Pnghan(1 Org),3.Adm(1 Org),4.Driver Sim B1(3 Org),5.Satpam(3 Org),6.Mknik Msn& Lstrk(4 Org),7.Opr Packing(15 Org).Pria (1456),Wnt(2357),Siap Krj Shift(1567), Max30Th, Mau Krj Krs,Cktan,Tlti&Trmpil, Pglmn Diutmkn.Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:HRD CV.Bima Polyplast Div.PP Jl.Raya Solo-Wng KM 7.2 Telukan,Grogol,Skh (JS9903)-10 ____________________________

DICARI PENJAHIT&FINISHING;TEKUN+ Teliti.Lokasi Di Coyudan Solo.Hubungi: 0857.2500.3000 SEGERA (JS9940)- 3 ____________________________

BTH TENAGA OPRTOR,PRIA,Max35Th, SMU/Sdrjt,Siap Krj Shift,Tekun,Jjr,Ulet, Mau Krj Krs,Cekatan,Bs Krj Team.Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:PO BOX 246 Solo

(JS9953)-10 ____________________________

BTH CUSTOMER SERVICE,STAF Akademik,Marketing Officer.P/W, Single, Min SMA/Sdrjt,Max25Th,Pglmn Diutmkn. Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:Bina Avia Persada Jl.Yosodipuro 116 Mangkubumen, Solo (JS9836)- 6 ____________________________

DBTHKN 1.SPV DEVISI HRD&GA, 2.Spv F&B Oprtion,3.Spv Of Finance.P/W (123), Max35Th(123),S1 Psklgi/S1 Hukum (1), Min D3 Perhotelan/FB(2),Min D3 Akntnsi (3), Menguasai Ms Office,Bs Intrnet.Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:HRD Rosalia Indah Group Jl.Raya Solo-Sragen KM 7.5 Jaten,Palur-Kra (JS9837)- 8 ____________________________

DBTHKN MARKETING OFFICER:P/W, Max30Th,Min D1/D3/S1,Pglmn Min1Th, Jjr, Dsplin,Ulet,Mtvsi Tgi,Pny Mtr&Sim C.Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:PT.Bank Mayapada Internasional,Tbk Devisi Mayapada Mitra Usaha Area Solo Timur Jl.Dr Radjiman 127 Coyudan Solo(Up.Ibu Yulia Putri) (JS9838)- 8 ____________________________

BTH SGR OPR MSN Roll/HD,Opr Msn Peled,Opr Packing&Las Pot,Srabutan, Satpam Wnt,Bengkel Lstrik.Min SMP/K, 18-32Th,Pglmn Tdk Diutmkn,Gj UMK, Ada Jnjang Karir.Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:Bima Polyplast Dk.Pinggiran Rt5/7 Telukan Grogol,Sukoharjo (JS9882)- 7 ____________________________

BTH KRYWN UTK STAFF Produksi: Wnt,Min D3,Max35Th,Manguasai Ms Office,Lylts Tinggi,Pnmpln Mnrk.Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:CV.Tunas Jaya Furniture,Jamur Rt2/8 Trangsan Gatak,Sukoharjo 57557(Plg Lmbt 2 Minggu Stlh Iklan Ini Ditayangkan)

____________________________

(JS9884)- 7

DBTHKN SGR BAG.PRODUKSI/ Sales Pmbelian(Pria,Pglmn Tdk Diutmkn, SMA/ K,Pny Mtr Sndr&Sim C),Staff Administrasi (Wnt,Pglmn Tdk Diutmkn, D3 Sgl Jrsn,Jjr, Tlti,Bs Krj Team). Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:PB.CCA,Dusun Lebak Lor Rt4/3 Desa Kebak, Kec.Kebakkramat,Kra (JS9885)- 8 ____________________________

BTH MRKTNG EXECUTIVE(ME)/ Srvyor Mbl,Area Sales Executive(ASE)/Mrktng Mtr,Mrktng Associate(MA)/Mrktng Mbl, Networjing Car Product(NE),Field Colloctor (FC).Pria,Single,Max28Th,D3 Sgl Jrsn, Pglmn Diutmkn,Dmsli Solo,Skh,Srg&Sktrnya, Pny Mtr&Sim A/C,Bs Kompt,Pny Relasi Luas. Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:PT.BFI Finance Indonesia,Tbk.Cab Solo.Jl.Solo Raya Permai (JS9886)-10 ____________________________

DCR KRYWN/TI U/Bikin Hiasan Aquarium.Lamaran Ke Jl.Kencur Rt 01/07 Kwarasan.Hub:081567774666 (JS9971)- 3 ____________________________

BTH MEKANIK SPDA MTR(Mkn):Pny Kemampuan Teknis&Skill Srvis Spd Mtr Yg Kompeten,Pglmn Min2Th,Pglmn Memasang Acc&Racing Mtr(Diutmkn).. Mekanik Racing(Racing):Pny Kemampuan Teknis&Skill Racing Spd Mtr Yg Kompeten,Pglmn Min2Th.Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:MOSS(Motorcycle One Stop Service),Jl.Slamet Riyadi 344(Sblh RM Adem Ayem)Solo (JS9899)-10 ____________________________

BTH SGR SALES COUNTER&Mrktng: P/W, Pnmpln Mnrk,D3/S1,Mmpu Kmnksi Dgn Baik,Pny Networking Yg Luas,Dpt Benefit &Insentif Mnrk.Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:PT.Citra Mandiri Multi Finance Jl.Veteran 230B(Ruko Anugerah)Tipes,Surakarta

DBTHKN PRAMUNIAGA:P/W,SMA/ K/ Sdrjt, Llsn Th2012/2013,Mau Krj Krs,Bs Krj Team/Individu,Gj UMR Solo.Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:Luwes Mojosongo Jl.Brigj Katamso 70 Mojosongo-Surakarta

BTH SGR PRIA/WNT,Min SMU/Sdrjt. Pnmpln Mnrk,Jjr,Ulet,Kmnikatif,U/ Pnmptan diWng,Klt,Skh.Dtg/Krm CV New Gendon Optik Jl.Dr.Muwardi 10 Skh.Tlp:0271-590664

BTH KRYWN/TI:KOKI,Staff Admin(Wnt, 19-30Th,Bs Ms.Office),Waiters(P/W,1930Th).Krm:Salon Hendrik Jl.Sutan Syahrir 56 Solo Widuran.H:637294

(JS9894)- 6 ____________________________

(JS9912)- 5 ____________________________

DICARI ADMIN 2 ORG MENGUASAI NeracaRugi Laba;Teliti,Jjr,Max35Th,Min D3 &Kry Gudang 3 Org(Tdr Dlm)& Srabutan, Jjr,Mau Krj Krs:PO BOX 4617 Pemsar

DBTHKN BIDAN,DOKTER UMUM(Wnt, Max30Th,Siap Krj Lapangan),Tenaga Penyuluh(P/W,Max40Th,D3/S1 Ilmu Kesehatan,Pny Mtr&Sim C,Pglmn Tdk Diutmkn). Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:Kantor Yysn Peduli Kanker Indonesia (YPKI) Ds Gambiran Rt1/14 Makamhaji Kartasura,Skh(Blkg STIES Makamhaji)

DBTHKN SPA TERAPYST(WNT, SMA/K,Min17Th, Max30Th,Mau Mengikuti Training,Good Looking),Front Office/ Mrktng(Wnt,Min SMA/K,17-30Th,Siap Ikut Training,Bhs.Ing Aktf,Good Looking).Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:Rumah Batu Villa&Spa Jl.Ovensari 8 Kadilangu,Baki-Solo Baru,Skh

(JS9921)- 4 ____________________________

DBTHKN STAF EDITOR(MTK,Akntnsi, Sosiologi Antropologi,Sjrh,Geogrfi,PAI, B.Ind,B.Ing,B.Jawa):S1,IPK Min 3.1, Loyalitas Tinggi,Kmnktf..Staff HRD&GA:S1, Diutmkn Hkm/Psklgi,Lyltas Tgi,Kmnktf, Pglmn Diutmkn.Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:PO BOX 195 Solo (JS9977)- 7 ____________________________

DBTHKN PENDIDIK PAUD(SMU/K/Sdrjt, Utk Wil Solo&Sktrnya,Wnt, Max35Th, Senang Dunia Anak), Administrasi (D3/S1, Wnt,Single,Max30Th,Luar Kota Disediakn Asrama).Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:Yys Tiara Bunda Jl.Slamet Riyadi 145 Kts(Timur Gapura Beteng/Dpn BPR Kts Makmur) (JS9900)- 8 ____________________________

BTH KRYWN MAGANG BAG. Administrasi: P/W, Max23Th, Fresh Graduate,S1/D3/Mhs Semester Akhr,Jjr, Tanggung Jwb,Tkn&Mau Bljr.Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:Astra Motor Palur Jl.Raya Palur KM 4(Timur Jembatan Jurug)

____________________________

(JS9979)- 6

DBTHKN LOCAL AREA MRKTING: P/W,Max27Th,SMU/K,Sim C&Mtr,Jjr & Brtnggung Jwb,Mau Bljr.Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:Astra Motor Palur Jl.Raya Palur KM 4(Dkt Jembatan Jurug) (JS9980)- 5 ____________________________

BTH CA,KPLA CABANG(P/W), HRD(Pria), Surveyor(Pria),Kolektor(Pria),Administrasi( Wnt),Spv Mrktng(P/W),Mrktng Ke Toko &Psr(P/W),Delivery(Pria),Driver Pengiriman (Pria).Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke: Jl.Kalingga Tengah No.11 Rt8/2 Banyuagung Kadipiro Banjarsari (JS9981)- 8 ____________________________

DIBUTUHKAN SEGERA TENAGA SRABUTAN Wanita/Pria Dan Tukang Sablon Kertas.Hubungi:0271-662563 (JS9983)- 3 ____________________________

PABRIK JAMU&TEPUNG BTH 500 Prdksi, 50 Staf/SMP-S1/GP.900-2,5Jt/Bln.Hub/ SMS DataDiri 085728052899 P.Wiji

BTH KPLA CBG(BRTANGGUNG Jwb Semua Oprsionl Kntr Cbg),Admnstrsi (Menguasai Semua Adm Prkntoran), Accounting(Menguasai Pembukuan Neraca), Customer Service(Mmpu Brkmnksi Dgn Baik),Graphic Designer (Menguasai Crldraw &Photoshop,Min SMK).Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:PO BOX 4614 Pemsar Solo

DBTHKN OPERATIONAL ASSISTANT MANAGER(OA):P/W,D3/Sdrjt,2135Th,Pglmn Min1Th,Bs Kompt.Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:Jl.Bhayangkara 16CD Lt3,Solo 57154

BTH SGR MAINTENANCE(MT):D3 Thnik Msn/Elktro Dr Unv Ngri/Sklh Tgi Trnama.. Quality Control(QC):D3 Ilmu Kimia/Thnik Indstri..Staff HRD&GA(HRD&GA):D3 Sgl Jrsn,Pglmn Min2Th..Sales Mrktng(SM):D3 Bhs Jepang,Max33Th..Sekrtris(SK):D3 Sgl Jrsn,B.Ing Aktf,Max26Th..Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:PT.Hilon Jl.Solo-Prwdadi KM7,2 Dk Selorejo,Gondangrejo-Kra

(JS9961)- 3 ____________________________

(JS9950)- 8 ____________________________

(JS9893)- 5 ____________________________

(JS9802)-10 ____________________________

(JS9949)- 5 ____________________________

DIBUTUHKAN PENJAHIT PRIA Yang Berpengalaman Untuk Pakaian/Tas. Hub: 0816665855 (JS9898)- 3 ____________________________

(JS9890)- 7 ____________________________

(JS9916)- 8 ____________________________

BTH COOK(C),HELPER(H),, Administration (ADM),Accounting(ACC),Barista(BR),Sprvso r(SPV),Kasir(K),Waiter/Waitress(W),Office Boy(OB),Stock Keeper(SK).Bs Krj Team, Max23Th(W),25Th(K),SMA(C,H,BR,SPV,K, W,SK),D3/S1 Fresh Graduate(ADM,ACC), Pglmn Min1Th,Mau Krj Krs,Siap Krj Lmbr, Jjr&Brtanggung Jwb.Lmrn Lgkp Via Pos: Bloem Bakery,Resto&Coffe Jl.Adi Sucipto 83 Slo (JS9917)-10 ____________________________

BTH SGR SALES MRKTNG,Driver, Krywti Toko:P/W,Pnmpln Mnrk,Pny Mtr Sndr,Siap Dinas Luar Kota,Pglmn Diutmkn,Kmnktf,Bs Krj Team,Bs Kompt, Driver Pny Sim B1.Krm Lmrn Via Pos Ke:PO BOX 4613 Pemsar Solo 57100 (JS9918)- 6 ____________________________

BTH HOTEL MANAGER,KARAOKE Manager,F&B Coordinator,Asst Accounting Mnger,Sales Manager,Chef De Partie,HRD Admin,Engineering,Karaoke Sales Executive, Hotel IT,Hotel Sales Exc,F&B Capten, Waiter/s, Cook,Account Payable.MinD3 Sgl Jrsn U/Spv&Manager, Pglmn Perhotelan 1Th/Industri Entertainment, B.Ing Aktf.Lmrn Lgkp Via Pos:Kampus ISP Jl.A Yani 393 Kerten (JS9919)-10 ____________________________

DBTHKN 4 WNT SBG Operator:Max, 25Th, Min SMA/K,Bertanggung Jwb, Dsplin, Jjr,Ulet,Bs Krj Team.Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:Kantor Cartino Jl.Laksida Adi Sucipto 67 Paulan,Colomadu,Kra

(JS9924)- 4 ____________________________

(JS9954)- 8 ____________________________

BTH STAFF EDITOR(P/W,Max28Th, S1 Sgl Jrsn,Bs Ms Office,Siap Krj Lembur),Staf Setter/Layouter(P/W,Max26Th, SMA/K,Bs Ms Office,Siap Krj Lmbur,Siap Tgs Luar Kota).Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke: CV.Cahaya Pena Jl.Indronoto 7 Ngabeyan, Kartasura-Skh (JS9807)- 7 ____________________________

BTH SGR STAFF Laboratorium(LAB): Wnt,Min SMK Kimia..Scurity(SC): SMA/K, Pny Srtfkt Pend.Satpam,Max30Th.Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:PT.Hilon Felt Jl.Solo-Prwdadi KM7,2 Dk Selorejo-Kra (JS9804)- 6 ____________________________

(JS9803)- 9 ____________________________

DBTHKN SGR MONTIR(Pria,Min SMK Msn Industri/Lstrk/S1 Teknik Msn,Pglmn Diutmkn),Operator Prdksi(P/W,Min SMP/ Sdrjt).Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:PO BOX 4611 Pemsar Solo (JS9805)- 5 ____________________________

DBTHKN STAF KABAG PEMASARAN: Wnt,Lyltas Tgi,Kmnktf,Pglmn Diutmkn.. Sales/Sprvsor:SMA,D3-S1,Pria,Lylts Tgi,Kmnktif,Pnmpln Mnrk,Pglmn Diutmkn, Siap Tgs Luar Jawa..Staff Gudang:SMA, D3-S1,Lyltas Tgi,Brpglmn..Staff Keuangan: D1/D3/S1,Pglmn Diutmkn.Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:PO BOX 195 Solo (JS9978)- 8 ____________________________

DBTHKN MRKTNG(SIAP KRJ Trgt), Office Boy/Srabutan(Mengerjakan Brbagai Tgs Kntr),Driver/Kurir(Pny Sim A&C),Disediakan Mes Utk Luar Kota.Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:PO BOX 4614 Pemsar Solo

DICARI CUSTOMER SERVICE,Staf Akademik,Mrktng Officer(P/W,Single,Min SMA/Sdrjt,Max25Th,Good Performance, Pglmn Diutmkn)Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:Bina Avia Persada Jl.Yosodipuro 116 Mangkubumen,Solo

(JS9951)- 6 ____________________________

(JS9806)- 6 ____________________________

Anda Ingin Pasang Iklan Baris ? Segera ke Biro / Agen Iklan Terdekat atau Hubungi :

- ZEIN 0877 3473 0333 -

(JS9808)- 5 ____________________________

KOORDINATOR TOKO ONLINE,WANITA, D3,Mahir Komputer + Internet.Hub: 081226168329 (JS9959)- 3 ____________________________

DBTHKN KABAG KEUANGAN:P/W, Max30Th,Sarjana Akntnsi,Pglmn 2Th Lbh Diutmkn,Kreatif,Inovatif&Kmnktif,Bs Krj Team,Jjr,Loyal.Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:HRD Lazuardi Kamila Gis Jl.Monumen 45 No.10 Setabelan,Banjarsari Surakarta 57133 (JS9839)- 7 ____________________________

Kami Siap Melayani

nomis o k E a Ha rg ha Makin Usa ncer Mo


pendidikan

20

jumat, 1 november 2013

www.joglosemar.co

n Praktik Tema Tanaman TKII Al Abidin

Tak Masalah Berkotor-kotor demi Belajar Menanam

S

iswa-siswi Taman Kanakkanak Islam Internasional (TKII) Al Abidin Solo tengah asyik di halaman sekolah setempat, Kamis (31/10). Mereka berkumpul mengelilingi gundukan tanah yang ada di halaman. Namun tanah tersebut bukan tanah biasa, karena ternyata telah dicampur dengan kompos. Menggunakan sekop kecil, anak-anak itu bergantian mengeruk sedikit tanah kemudian dimasukkan ke dalam plastik polybag berwarna hitam. Setelah hampir penuh, giliran mereka mengambil bibit tanaman, maupun sayuran. Ada juga yang telah menyiapkan tanaman hias dari rumah untuk kemudian ditanam di sekolah. Setelah lengkap membawa tanah kompos dan bibit, anakanak langsung menuju taman yang telah disiapkan. Pagi itu, para siswa TKII Al Abidin memang tengah diajak untuk mengenal tata cara menanam. Tanpa menghiraukan pakaian mereka yang menjadi kotor karena tanah, anak-anak terlihat bersemangat. Salah satu siswa TKII Al Abidin, Fikri, terlihat mengikuti setiap langkah yang diajarkan gurunya, mulai dari mengambil

tanah kompos dengan sekop, memasukkannya ke polybag, sampai menanam bibit. “Nggak papa kotor, kan memang harus diisi dengan tanah. Setelah ini diberikan benih sayuran, lalu disiram dengan air,” jawabnya sambil terus memasukkan tanah ke dalam plastik. Penanggung jawab kegiatan, Ratih Listeriyadi, memaparkan, anak-anak memang sengaja dilibatkan langsung untuk menanam tanaman untuk melatih mereka mencintai tanaman sejak dini. “Untuk siswa TK A diberi tugas menanam benih sayuran. Ada dua pilihan, benih bayam atau benih kangkung. Sedangkan siswa TK B menanam bibit pohon yang mereka bawa dari rumah,” tuturnya di sela-sela kegiatan. Dikatakan Ratih, selain sebagai puncak tema pembelajaran “ Tanaman”, kegiatan bertajuk “From Al Abidin For Green World” tersebut juga memiliki misi menghijaukan lingkungan. “Setelah ditanam di taman yang telah disediakan, masing-masing kelas bertanggung jawab dengan taman yang ada di depan kelasnya masing-masing. Mereka harus merawat tanaman tersebut,” terangnya. n Triawati Prihatsari Purwanto

Rona Pendidikan

Antara | Dewi Fajriani

CUCI TANGAN—Murid SD se-Kota Makassar mengikuti kegiatan cuci tangan bersama ketika berlangsungnya Hari Cuci Tangan Sedunia di Lapangan Karebosi, Makassar, Sulsel, Rabu (30/10). Kegiatan mengedukasi serta mengajak warga terutama anak-anak mencuci tangan menggunakan sabun itu merupakan langkah sederhana yang dapat mencegah tingkat penularan penyakit.

UN Bukan Alat Tentukan Kelulusan MANADO—Anggota Komisi X DPR Bidang Pendidikan dan Kebudayaan, Ekonomi Kreatif, dan Pariwisata, Dedi Gumelar mengatakan, ujian nasional (UN) bukan alat untuk menentukan kelulusan. “Dalam Undang-undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional, UN dinyatakan sebagai alat evaluasi dan fungsi pemetaan pendidikan,” kata Dedi yang juga akrab disapa Miing, pada kunjungan kerja di Manado, Rabu (30/10) lalu. Dia pun menegaskan sikapnya menolak pemberlakuan UN yang dimanfaatkan untuk menentukan kelulusan siswa. Alasannya, menurut dia, dari aspek legalitas, pengadilan negeri Jakarta Pusat telah membatalkan UN karena tidak sesuai dengan undang-undang sistem pendidikan nasional, walaupun kemudian pemerintah mengajukan langkah

kasasi ke Mahkamah Agung (MA) yang kemudian ditolak. Dia menambahkan, dalam amar putusan MA diputuskan bahwa UN bisa dilaksanakan sepanjang memenuhi delapan standar nasional pendidian yang tertera dalam Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan. “Apakah delapan standar nasional pendidikan ini sudah terpenuhi baik dari sisi isi, sarana dan prasarana atau mutu guru? Kondisi di Ternate, Maluku Utara, Aru akan berbeda dengan Bandung, Jakarta, Semarang atau Yogyakarta,” katanya. Dia mengatakan, alasan lainnya penolakan UN adalah guru mata pelajaran non UN tidak dihargai oleh anak-anak, dan ketika mencapai kelas tiga, anak mengikuti bimbingan belajar dan harus mengeluarkan uang jutaan rupiah yang hanya bisa diakses orang kaya. n Antara

Joglosemar | Yuhan Perdana

BERCOCOK TANAM—Sejumlah siswa-siswi TKII Al Abidin mengikuti kegiatan belajar bercocok tanam di halaman sekolah setempat, Kamis (31/10). Kegiatan ini sebagai puncak tema pembelajaran Tanaman bertajuk “From Al Abidin For Green World”.

Pendidikan Inklusif di Kota Solo

Calon Sekolah Sumber Tunggu SK SK diturunkan semakin cepat semakin baik. Bagaimanapun juga, dengan SK maka kami akan semakin mantap untuk melangkah ke depan sebagai lembaga pusat sumber. Yunita Rachmawati

Kepala SD Lazuardi Kamila

SOLO—Calon sekolah pusat sumber pendidikan inklusif di Kota Solo mengharapkan

Surat Keputusan (SK) segera dibuat. Pasalnya, SK tersebut dinilai mampu menjadi landasan yang legal untuk mengembangkan pendidikan inklusif yang ada. Kepala SD Lazuardi Kamila, Yunita Rachmawati, menuturkan, saat ini pihaknya tengah menunggu turunnya SK penunjukan sekolah inklusi dari Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Solo untuk sekolah yang dipimpinnya. “SK diturunkan semakin cepat semakin baik. Bagaimanapun juga, dengan SK maka kami akan semakin mantap untuk melangkah ke depan sebagai lembaga pusat sumber. Meskipun sebenarnya secara

lisan kami sudah menjalankan pendidikan inklusif selama ini,” paparnya kepada Joglosemar, Kamis (31/10). Di SD Lazuardi Kamila sendiri terdapat 21 siswa Anak Berkebutuhan Khusus (ABK) dan 18 Guru Pembimbing Khusus (GPK) yang mendampingi. Jumlah tersebut dinilai telah mencukupi kebutuhan siswa ABK sesuai dengan jenis kekhususannya. Yunita menambahkan, sebelum ditunjuk sebagai salah satu sekolah pusat sumber pendidikan inklusif, sekolahnya telah berkomitmen untuk menjalankan pendidikan inklusif sejak awal didirikan. Kendati demikian, lanjutnya, proses pembelajaran tidak se-

Giyanto, saat ditemui Joglosemar, beberapa waktu lalu, mengungkapkan, studi banding ke Jatim tersebut awalnya dijadwalkan pada bulan Oktober. Namun lantaran beberapa pertimbangan, jadwal diundur sampai waktu yang belum ditentukan. “Sebetulnya diagendakan bulan Oktober ini. Namun ternyata ada beberapa kegiatan lain sehingga harus di-

Hal senada dirasakan Kepala Pengembangan Bakat dan Minat Anak Yayasan Pendidikan Anak Cacat (YPAC) Solo, Sugian Noor. Dikatakan Sugian, SK memiliki kekuatan yang besar untuk memantapkan langkah ke depan dalam melaksanakan pendidikan inklusif sebagai lembaga pusat sumber. “Dengan adanya SK tersebut maka komunikasi dengan dinas terkait akan semakin lancar dan akan memudahkan kita untuk mendapatkan bantuan serta dapat lebih dipercaya. Karena pihak lembaga yang terpilih tentunya memiliki program atau pembelajaran yang unggul juga,” tambahnya. n Triawati Prihatsari Purwanto

Sekolah Model Kurikulum 2013 Giatkan Supervisi Kelas SOLO—SMP Muhammadiyah 7 tengah menggiatkan kegiatan supervisi kelas. Hal tersebut sebagai upaya mempertahankan kualitas dan komitmen usai dipilih menjadi sekolah model pembelajaran Kurikulum 2013 untuk mata pelajaran (Mapel) Bahasa Inggris. Kepala SMP Muhammadiyah 7, Bambang Condro Haryadi, menuturkan, kegiatan supervisi kelas dilakukan untuk memperoleh bahan evaluasi dalam proses pembelajaran di setiap kelas. “Setelah dipilih menjadi sekolah model dalam Mapel Bahasa Inggris, tentu kami memiliki komitmen tinggi untuk menjaga hal tersebut,” ujarnya kepada Joglosemar, Kamis (31/10). Salah satu upaya yang dilakukan demi menjaga komitmen tersebut, imbuh Bambang, pihaknya telah

menyiapkan guru untuk memahami perihal Kurikulum 2013 kendati kurikulum baru tersebut belum diterapkan di sekolahnya. Hal itu diberlakukan untuk seluruh guru Mapel. “Kemudian kami akan menjalankan pembelajaran sesuai dengan skenario yang ada hasil kerja sama dari UMY (Universitas Muhammadiyah Yogyakarta) dan Direktorat Pembinaan SMP Kemdikbud (Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan). Bagaimanapun juga kami harus mempertahankan, terutama dari segi proses di mana kami harus memberikan pelayanan terbaik pada siswa,” tambahnya. Bambang juga mengutarakan empat kegiatan yang harus dilaksanakan di sekolahnya terkait dengan rencana penerapan Kurikulum 2013 tahun depan. “Pertama

yakni pembuatan perencanaan sesuai dengan pelayanan standar untuk anak. Kemudian yang kedua adalah penyampaian materi yang harus sesuai dengan kompetensi dasar. Ketiga pelaksanaan pembelajaran sebisa mungkin sesuai dengan perencanaan, serta melakukan monitoring perkembangan di sekolah,” urainya. “Harapan kami, temanteman guru Mapel lain terkait Kurikulum 2013 secepatnya menyesuaikan diri karena telah memperoleh pelatihan training of trainers (TOT) dan segera menyosialisasikannya dengan guru lain melalui MGMP (Musyawarah Guru Mata Pelajaran) sekolah dan diramu bersama untuk mendapatkan rencana proses pembelajaran (RPP) terbaik,” tukasnya. n Triawati Prihatsari Purwanto

MGMP Bahasa Jawa Agendakan Studi Banding SOLO—Sebanyak 50 guru Bahasa Jawa tingkat SMP di Kota Solo berencana melakukan studi banding ke Jawa Timur, tepatnya ke Percetakan Joyoboyo. Hal tersebut ditujukan untuk peningkatan pengetahuan guru Bahasa Jawa tentang ilmu terkait Bahasa Jawa. Ketua Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Bahasa Jawa SMP/MTs Solo,

lalu berjalan dengan lancar. “Kendala yang ada lebih sering muncul pada sarana dan prasarana atau aksesbilitas di mana kami belum memiliki semuanya. Sedangkan untuk teknis pembelajaran sudah tertata dengan baik mulai dari siswa hingga guru,” ujarnya. Diakui Yunita, menjalankan pendidikan inklusif memang diperlukan komitmen yang besar. “Semua anak mempunyai hak pendidikan yang sama dalam keadaan apapun. Untuk itu, pendidikan inklusif adalah pendidikan tanpa diskriminasi. Dan tentunya dengan SK yang keluar akan memberikan kekuatan baru untuk melangkah ke depan,” tukasnya.

undur. Yang pasti tetap akan dilaksanakan, hanya saja waktunya belum ditentukan lagi dan masih mencari waktu yang tepat,” ungkapnya. Giyanto menyampaikan, kegiatan studi banding tersebut dijadwalkan untuk seluruh guru Bahasa Jawa tingkat SMP di Kota Solo. Sementara itu, studi banding dikatakan memiliki tingkat kepentingan yang cukup

tinggi. “Karena terkait dengan mata pelajaran (Mapel) Bahasa Jawa yang juga harus mengikuti perkembangan yang ada. Selain itu para guru juga harus menambah wawasan. Dan pemilihan percetakan tersebut disesuaikan dengan kebutuhan esensi Mapel Bahasa Jawa sendiri,” urainya. Dikatakan Giyanto, seluruh guru Bahasa Jawa tingkat SMP

di Solo diharapkan mampu mengikuti studi banding tersebut guna menambah penguasaan materi untuk ditularkan pada anak didiknya. “Kegiatan ini baru pertama kali diagendakan karena memang bukan kegiatan rutin. Semoga akan memberikan kontribusi yang positif bagi para guru dan siswa ke depannya,” tukasnya. n Triawati Prihatsari Purwanto

Antara | Zabur Karuru

DI PERBATASAN—Seorang anak Suku Kanume belajar menulis di rumahnya yang terletak di perbatasan Indonesia Papua Nugini di Distrik Sota, Merauke, Papua, Senin (28/10). Belum meratanya kualitas pendidikan di daerah pedalaman itu akibat kurangnya sarana pendidikan dan tenaga pengajar sehingga berdampak pada mutu siswa di daerah tersebut.

Pamer Karya Penelitian Siswa lewat Poster S U R A B AYA— P e n e l i t i muda tingkat SMP dan SMA di Kota Surabaya memamerkan hasil karya dan penelitiannya melalui poster yang dipajang di Tunjungan Expo Center Tunjungan Plaza III Surabaya, Kamis (31/10), dalam rangka ”Surabaya Young Scientist Competition 2013”. “Acara ini sebetulnya untuk membangkitkan semangat penelitian para siswa. Saya percaya, banyak anak-anak Surabaya yang masih mau berprestasi untuk membangun negeri. Itu harus dibina terus, sebab keberhasilan negara kuncinya berawal dari penelitian semacam ini,” kata Walikota Surabaya, Tri Rismaharini, dalam sambutan di acara pembukaan kompetisi, Kamis (31/10). Hasil penelitian para siswa, di antaranya ada penelitian tentang kompor tenaga surya, pe-

manfaatan antena wajan untuk memperkuat sinyal wifi, hingga metode penjernihan air yang terinstrusi air laut. Siswa-siswa tersebut berkompetisi menampilkan karya penelitiannya untuk menjadi yang terbaik di ajang lomba peneliti muda yang digelar Dinas Pendidikan (Dispendik) Kota Surabaya. Untuk babak poster, akan dinilai berdasarkan kategorinya yakni kategori matematika, ekologi, komputer dan fisika. Sementara, Kepala Dispendik Kota Surabaya, Ikhsan, menjelaskan, kompetisi peneliti muda ini merupakan tindak lanjut dari workshop guru science (Ilmu Pengetahuan) yang digelar pada bulan lalu. Nantinya, peserta yang menang di Surabaya akan mewakili di tingkat nasional di Yogyakarta pada 6-16 November 2013. n Antara


JUMAT, 1 NOVEMBER 2013

21

www.joglosemar.co

akademiajs@gmail.com

http://www.facebook.com/Akademia.joglosemar

Mahasiswa Kreatif

Racik Klobot Jagung Jadi Bioplastik Pengembangan bioplastik telah banyak dilakukan salah satu manfaatnya karena bioplastik mudah terdegradasi lebih cepat dibanding plastik sintetis

Antara | Jafkhairi

PLASTIK DARI KLOBOT—Dua mahasiswa Fakultas Teknologi Pertanian (Fateta) IPB memperlihatkan klobot (kulit) jagung dan hasil plastik yang terbuat dari campuran biji plastik dan klobot jagung yang dipaparkan pada media di Markas FWHB, Kota Bogor, Jabar, Kamis (31/10). Tim mahasiswa Fateta IPB berhasil memanfaatkan limbah jagung yakni klobot sebagai bahan baku untuk campuran biji plastik menjadi bioplastik sehingga dapat meningkatkan nilai ekonomis jagung dan mengurangi penggunaan biji plastik sebagai bahan baku utama.

Pakar: Perguruan Tinggi Banyak Serap Ide Barat JAKARTA—Pakar pen­ di­ kan Prof Dr Anwar di­ Ari­­fin menilai pengelo­ laan per­ guruan tinggi di In­ donesia saat ini lebih ba­nyak me­nye­rap ide-ide da­ri Barat dan diterapkan di Tanah Air. “Pe­ ngelola per­ guruan tinggi saat ini ibarat menempatkan ke­ palanya di Barat dan ka­ ki­ nya di Indonesia,” kata An­war Arifin pada diskusi Masa Depan Pendidikan Ting­­gi di Indonesia di Ja­ karta, baru-baru ini. Pembicara lainnya pada dis­kusi tersebut adalah Ketua Fraksi Partai Gerindra MPR RI Martin Hutabarat dan Ca­ leg Partai Amanat Na­sional (PAN) Yamin Ta­wari. Anwar Arifin menje­las­kan, penge­ lolaan pendi­dikan di Indone­ sia tidak kr­eatif serta minim kreativitas dan inovasi. “Hal ini karena penge­ lo­ la­ an perguruan tinggi te­ rin­­ tegrasi dalam sistem bi­ ro­ krasi yang tidak efisien, se­hingga kecil peluang untuk melakukan inovasi,” katanya. Mantan Anggota DPR RI ini menambahkan, di­ ber­la­ku­kannya UU No. 12 Ta­ hun 2012 tentang Pen­ didikan Ting­gi juga banyak menye­ rap ide-ide Barat yang dite­rap­kan di Indone­ sia. Anwar Ari­fin juga me­ nilai para pakar di pergu­ ruan tinggi masih kurang kreatif karena l­ ebih ban­ yak menyerap ide-i­de dari

uku Barat melalui buku-b­ dan kurang banyak me­ nulis buku sendiri. Dalam catatan Anwar Ari­fin, penerbitan buku teks di Indonesia belum menca­ pai 18.000 judul per tahun. Jum­ lah tersebut, kata dia, ma­sih jauh dengan pener­ bi­­tan buku di negara Asia la­innya seperti di Korea Se­ la­­tan yang mencapai 37.000 judul per tahun dan India mencapai 60.000 per tahun. Menurut dia, agar pergu­ ruan tinggi di Indonesia bi­ sa maju, maka kalangan in­ te­­lektualnya harus berhenti men­ jadi konsumen ilmu pe­ ngetahuan dari Barat, tapi bisa menggali ilmu pe­ nge­tahuannya sendiri. Sementara itu, Ketua Frak­­ si Partai Gerindra MPR RI Martin Hutabarat meni­ lai pendidikan tinggi di In­ do­­nesia tidak mengalami ke­ majuan dan cenderung me­ ngalami kemunduran. Ia mencontohkan beberapa per­ guruan tinggi yang ter­kenal di Indonesia, pada e­ra orde baru berada di peringat 200-an dunia, tapi saat ini berada di peringkat 400-an dunia. Menurut dia, peningka­ tan kualitas pendidikan ting­­gi belum sebanding d­e­ ngan pertumbuhan e­ ko­ nomi di Indonesia. Pa­da­hal, lan­jut Martin, salah sat­u tu­ juan membangun ne­geri ini adalah mencerdaskan ke­ hidupan bangsa. g Antara

Antara | Jafkhairi

SIMPOSIUM KOMUNIKASI—Dosen Program Studi Pascasarjana KKMP Djuara P Lubis (kiri) berbincang dengan Guru Besar Universitas Sains Malaysia Prof Adnan Husein (tengah) dan Dekan Fakultas Ekologi Manusia IPB Arif Satria (kanan) di studio GrennTV milik IPB disela-sela kegiatan Simposium Internasional mengenai Pembangunan Komunikasi Pedesaan di Kampus IPB Dramaga, Bogor, Jabar, Rabu (30/10).

BOGOR—Empat orang ma­ha­siswa Institut Pertani­ an Bogor (IPB) melakukan peneliti­ an dengan mengem­ bangkan lim­bah jagung yakni klobot atau kulit jagung yang dicam­pur­­kan dengan biji plas­ tik un­tuk dijadikan bioplastik. “Limbah jagung ini bisa di­ man­­faatkan sebagai bahan mem­buat plastik atau plastik ra­mah lingkungan,” kata Eni Sep­ti Wahyuni salah satu ma­ ha­siswa IPB yang melakukan pe­ nelitian Bioplastik, dalam a­cara coffe morning IPB den­ gan Forum Wartawan Harian Bo­gor (FWHB) di Kota Bogor, Jawa Barat, Kamis (31/10). Enie didampingi seorang re­k­annya Muhammad Khalid menyebutkan, penelitian bio­ plastik dari klobot jagung yang dilakukan oleh kelompok me­ rupakan penelitian lanjutan dari seniornya yakni mencam­ purkan biji plastik dengan pati umbi-umbian untuk bioplastik. Sebagai komoditas yang di­gemari masyarakat Indone­ sia sehingga hampir di setiap

wilayah terdapat tanaman ja­ gung. Menurut data Badan Pu­sat Statistik (BPS) pada ta­ hun 2010 jumlah produksi ter­ be­­sar 18,33 juta ton. Disusul pa­da 2012 jumlah meningkat men­jadi 19,36 juta ton. Ting­ ginya jumlah produksi jagung ber­dampak pada jumlah lim­ bah. Dari hasil panen jagung di seluruh Indonesia, bobot klo­bot sebesar 38,38 persen. Muhammad Khalid, klo­ bot ja­ gung memiliki serat yang ting­ gi yakni antara 38 hingga 50 persen. Klobot ju­ga memili­ ki kadar karbohidrat berkisar antara 38 hingga 55 persen. Dikatakannya, pe­ ngembangan bioplastik telah ba­nyak dilakukan salah satu man­faatnya karena bioplastik mu­dah terdegradasi lebih ce­ pat dibanding plastik sintetis. Khalid menyebutkan ia ber­­ sama timnya dibawah bim­ ­ sen bingan Mersi Kurniati Do­ Fisika, melakukan pe­ne­litian dan telah mengana­li­sis po­tensi klobot jagung s­ebagai bio­plastik melalui Fo­uries Tra­nsform Infra

Red (FTIR) dan Scanning Elec­ tron Mi­cro­scopy (SEM). Dijadikan Tepung Pembuatan biokomposit di­mulai dengan pengeringan klo­ bot jagung menggunakan oven dengan suhu 60 dera­ jat cel­ cius selama delapan jam. “Klobot yang digunakan lapisan tengah dan dalam ruas ke lima sam­pai 13,” katanya. Untuk men­jadikannya plastik proses pem­buatan dari pen­ geringan klo­bot jagung digil­ ing hingga menjadi tepung. Selanjutnya, tepung dicam­ pur dengan LLDPE dan asam o­l­eat menggunakan mesin ek­ strusi. Asam oleat berfungsi se­bagai perekat antara klobot ja­ gung dan LLDPE. Hasil ek­ strusi kemudian di hot press dan didapatkan bioplastik klo­ bot jagung. “Hasil pengujian ini dia­plikasikan untuk interior, tata­kan gelas, wadah makanan dan minuman untuk sekali pa­ kai serta dapat juga jadi per­nakpernik dari plastik,” ka­ta Khalid. Sementara itu, Mersi sela­ku Dosen Pembimbing, pene­li­­tian tersebut masih perlu pe­ngem­ bangan bahan kimia untuk me­ nguji kan­ dungan kimia di da­lamnya agar produk bisa dia­ plikasikan s­e­ba­­gai pembungkus ma­ka­nan. g Antara

Nuklir Tak Hanya untuk Bom Pramugari Harus Beretika Jawa

SOLO—Nuklir tidak sela­ lu berkaitan dengan bom dan ra­­diasi, karena dapat juga di­ gu­­­nakan untuk lingkungan. Ke­­pala Badan Tenaga Nuklir Na­­ sional (Batan) Dr Anhar dal­­am Stadium General on Nu­clear Science and Technolo­ gy Kerja sama Undip, BATAN dan Internetional Atomic E­ner­­gy Agency Wina (IAEA), be­­lum lama ini mengatakan m­a­sih banyak orang yang ber­ pikiran bahwa nuklir se­ lalu berkaitan dengan bom dan radiasi. Hal ini tentu masih perlu dibenahi. “Nuklir dapat digunakan un­­ tuk kesehatan, energi, air

dan lingkungan, pertanian (pa­­ngan), dan industri. Di du­ nia kesehatan seperti radio the­­raphy yang digunakan un­ tuk kanker itu juga mengguna­ kan teknologi nuklir,” jelas dia di Gedung Widya Puraya Uni­ ver­­­sitas Diponegoro (Undip) Te­m­balang. Bulan lalu, lanjut Anhar, di ba­­dan atom internasional forum the blue planet menegaskan bah­ wa sekarang ini bumi 70 pers­ en menghadapi masalah serius karena ekploitasi ber­­lebihan, hingga polutan yang dapat men­ gubah climate cha­­nge. Untuk itu, dibutuhkan tek­­nologi nuklir se­ bagai tero­bos­an baru.

“Iptek nuklir bisa me­nyen­ tuh aspek lingkungan mi­sal­ kan mengetahui pergerakan air, sedimentasi 15 pela­ bu­ han di Indonesia kerja sa­ma aut. dengan Perhubungan L­ Kita ju­ ga bekerja sama de­ ngan ose­a­nografi FPIK Undip untuk pemantauan pesisir di daerah Jepara,” tandasnya me­ngutip laman resmi Undip. Dalam acara yang di­ selenggarakan oleh Fakultas Sa­ins dan Matematika Undip ini juga mendatangkan Prof Dr Ron Szymczak (UN/IAEA/ RCA Project Coordinator & Technical Cooperation Ex­ pert. g Amrih Rahayu

Turbin Angin UGM Juara 1 Nasional SOLO—Universitas Ga­djah Mada (UGM) menjadi ju­ara 1 sekaligus juara umum pa­ da Lomba Nasio­nal Tahunan Rancang Bangun Teknik Me­ sin, 23-24 Ok­tober 2013 di Uni­ versitas Lam­pung. UGM pa­da kom­pe­­tisi ini menerjun­kan dua tim. Tim pertama ber­hasil menjadi juara 1 dan tim ke­dua meraih juara harapan 2. Menurut salah satu ang­ go­­­ ta Tim 1, Akhsanto tema lom­­­ba tahun ini yaitu Energi Ba­­ru dan Terbarukan. Pada kom­­­petisi ini mereka men­ cip­­­takan sebuah energi al­ ter­­na­tif turbin angin dengan ino­va­si winglet dan pitch con­ trol. Ino­vasi ini mampu men­ ciptakan e­nergi alte­r­na­­tif yang berdaya 200 watt-20.000 watt.

Akhsanto men­­con­­tohkan dengan turbin bi­a­sa dan kece­ patan angin se­ki­tar 6,32 m/s menghasilkan e­ nergi 1.265 watt, maka se­telah di­lengkapi winglet e­nergi yang di­hasilkan naik hing­ga 1.459 watt. “Winglet dan pitch con­ trol mungkin sudah biasa di­ terapkan di luar negeri. Ta­pi di Indonesia belum se­hing­ga ini merupakan salah sa­tu inovasi,”­ tutur Akhsanto se­­perti dilansir laman UGM, Selasa (29/10). Ia menjelaskan, keunggulan dari rancangan mereka yai­tu ino­ vasi ini belum banyak diterapkan di Indonesia. Mereka melaku­ kan riset kem­ bali bagaimana mengop­ti­malkan winglet terse­ but a­gar output yang dihasilkan lebih maksimal.

Pada kompetisi ini ke­ ba­ ­ nyakan karya mahasis­ wa dari perguruan tinggi lain baru seba­ tas rancangan yang belum bisa dia­pli­kasikan. “Risetnya cukup la­ma hingga enam bulan. Kita cu­ kup terbantu dengan mesin prototyping 3D printing da­ri Pu­ sat Inovasi Otomotif yang kita pa­ kai,”kata Akh­san­­to yang juga de­ sainer mo­bil listrik nasional itu. Di tempat sama, Naufal Arif Prasetyo menambahkan se­ lain inovasi winglet agar out­ put yang dihasilkan maksimal, mereka juga me­ manfaatkan fungsi pitch con­trol untuk mem­ buat pu­ta­­ran turbin lebih stabil. Ini cuk­up beralasan mengingat pan­tai-pantai di Indonesia me­ miliki kecepatan angin yang bervariasi. g Amrih Rahayu

Unwahas-OJK Minimalisasi Korban Investasi Fiktif SEMARANG—Universitas Wahid Hasyim Semarang (Un­ wahas) bekerja sama de­ ngan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) untuk meminimalisasi mas­ ban yarakat yang menjadi kor­ penipuan investasi fik­ tif atau bodong. “Kami sudah menan­ datangani nota ke­ sepahaman (MoU) dengan OJK pada Jumat (25/10) lalu ten­tang komitmen meningkat­kan lite­ra­si keuan­ gan bagi masya­ra­kat,” kata Rek­ tor Unwahas Dr Noor Achmad di Semarang, Ka­mis (31/11). Kerja sama itu, kata dia, di taranya diwujudkan den­ an­ gan pendirian “Pojok OJK” dan “Wahid Hasyim Sekuri­ tas” yang menjadi pusat infor­ ma­­si atas jasa keuangan, serta adv­okasi bagi para korban in­ ves­t­asi bodong. Menurut dia,

kemampuan literasi keua­ ngan yang dimiliki masyarakat sekarang ini memang masih kurang sehingga banyak di antara mereka yang menjadi korban penipuan kejahatan dengan modus investasi fiktif. “Kenyataannya, mereka yang menjadi korban investa­ si fiktif atau bodong ini kan bukan hanya orang-orang bodoh, tetapi banyak juga orang-orang pintar. Istilahnya dari tukang becak sampai jen­ deral,” katanya. Artinya, kata dia, ma­ sya­ ra­kat memang perlu di­be­kali de­ngan kemampuan li­terasi ke­ uangan agar tidak mudah tergiur dengan ta­waran-ta­wa­ ran investasi yang tidak masuk akal dan justru menjadi kor­ ban penipuan.Oknum-oknum

yang tidak bertanggung jawab itu, kata dia, memanfaatkan pengaruh yang dimiliki seo­ rang tokoh agama, misalnya, sementara si tokoh itu sendiri sebenarnya tidak tahu dan ti­ dak sadar dimanfaatkan. Sementara, untuk “Po­ jok OJK”, kata Achmad, akan memberikan informasi, layanan pendidikan keuan­ gan, dan konseling bagi mas­ yarakat terkait literasi keuan­ gan agar tidak mudah tertipu dengan investasi bodong. Kerja sama dengan OJK itu juga dilakukan sejumlah per­ guruan tinggi lain, seperti Universitas Indonesia, Insti­ tut Pertanian Bogor. Unwa­ has satu-satunya perguruan tinggi dari Jawa Tengah yang menandatangani. g Antara

SOLO—Selain fisik dan in­­ telektual, etika Jawa juga ha­rus dimiliki oleh para pra­ mu­ gari dan pramugara di In­do­n­esia. Dengan demi­ki­an, hal ini dapat dimasukkan ke dalam kuriku­ lum pen­didikan dan pelatihan pra­mugari dan pramugara. Demikian dikatakan Di­rek­­ tur Andromeda Slamet Ri­yadi Corporation, Woro Tri Lasiwi saat ditemui di kan­tornya, Ka­ mis (31/10). Woro mengungkapkan, mas­­­­kapai penerbangan mem­­ bu­tuhkan Sumber Da­ya Ma­ nu­ sia (SDM) yang da­ pat mem­­beri pelayanan de­ngan ba­ik khususnya ke­ti­ka musim haji. Pasalnya ba­­nyak jemaah yang sama se­kali belum me­ nge­­nal tentang pesawat. “Jadi ke­arifan lo­kal dibutuhkan. Ka­rena itu kita masukkan da­ rikulum bahasa Jawa lam ku­ dan e­tika Jawa,” jelas Woro. Saat ini, lanjutnya, kebu­tu­­ han akan awak penerba­ ngan me­ningkat. Hal ini dit­an­dai den­­gan banyaknya mas­kapai pe­nerbangan dan ru­te-rute pe­ nerbangan ba­ ru yang dibu­ ka sehingga mem­ butuhkan kru yang le­bih banyak pula. “Ki­ta bera­ni bersaing karena sa­rana dan prasara kita le­bih lengkap dan berkualitas. Alat-a­lat per­

dok

C Ikka Sri Lit­­naniyah aga juga lengkap,” im­buh­nya. Sementara itu, C Ikka Sri Lit­­naniyah, Pejabat Humas An­­dromeda menambahkan, pih­aknya yakin akan me­ngan­ tarkan peserta didik un­­ tuk mewujudkan cita-cita berkari­ er di dunia pr­a­mu­­­gari maupun pramugara yang profesional. Keyakinan itu didukung den­ gan sarana pra­sarana pelati­ han yang leng­­kap, instruktur yang ber­pe­ngalaman, serta kerja sa­ ma de­ ngan berbagai mas­kapai pe­nerbangan. “Kami juga akan menye­ leng­­­garakan pemilihan putra putri Andromeda pada Ming­­ gu (3/11) di auditorium Un­ versitas Slamet Riya­di (Unisri). Saat ini sudah ada 36 peserta yang akan ber­­kompetisi,” pa­ par Ika. g Farrah Ikha Riptayani

Job Fair PMS, Ratusan Loker Menanti SOLO—Perkumpulan Ma­ syarakat Surakarta (PMS) kem­ bali menggelar bursa kerja yang dipastikan akan di­ikuti oleh 50 perusahaan ba­ik lokal maupun nasional. Tak ha­nya itu, lewat Job Fair PMS yang ke-3 kali ini ratusan jenis lo­ wongan kerja (Loker) untuk ber­ bagai posisi menanti para pelamar. Hal itu diungkapkan Ketua Panitia PMS Job Fair, Mathews Siswanto saat jumpa pers di Ge­ dung PMS, Kamis (31/10). Ka­ tanya, acara itu digelar kemba­ li, melihat antusias mayarakat pada tahun-tahun sebelumn­ ya. Rencananya PMS Job Fair 2013 dipastikan berlangsung selama dua hari di Solo Center Point (SCP), pada Sabtu-Ming­ gu (2-3/11) mendatang. “Meskipun banyak di­ gelar job fair di mana-ma­ na tapi pada job fair yang kami selenggarakan antusias masyarakat juga sangat be­ sar, makanya tahun ini kami selenggarakan juga,” ujarnya.

Lanjutnya, sejumlah peru­sa­ haan yang berpartisipasi da­lam kegiatan job fair se­be­­lumnya, tahun ini juga ber­ par­ tisipasi kembali. Di antaranya Bank Da­ namon, Panin Bank, Indografi­ ka, Sun Motor Grup, Sari Warna, Avrist, Benga­wan Grup, Hailai, Solo Center Point, New Surya Motor, dan Lombok Gandaria. “Mulai dari supervisor, teknisi, mekanik, dan sales mar­ keting. Target pelamar mungkin berkisar antara 2.000 sampai 5.000 pelamar,” imbuhnya. Terkait pemilihan waktu job fair tersebut, Tanu Kismanto, selalu Ketua Solo Youth Club (SYC) menjelaskan, pada tiga bulan terakhir di setiap tahun­ nya merupakan momen ban­ yak orang mencari pekerjaan. “Kalau dilihat dari jadwal ak­ ademik perkuliahan biasanya di akhir tahun banyak baru lu­ lus dan mereka mencari kerja, makanya kita buka kesempa­ tan bagi meraka dengan job fair ini,” ujarnya. g Arief Setiyanto


Komunitas

22

jumat, 1 november 2013

www.joglosemar.co

KUMPUL—Anggota Paguyuban Becak Solo Grand Mall (SGM) selain mencari nafkah sebagai pengayuh becak juga berpartisipasi aktif di sejumlah kegiatan di Solo.

Komunitas Becak SGM

Jaga Kepercayaan

n WORKSHOP ROTARY CLUB SOLO KARTINI

Wanita Harus Dapat Masuk ke Segala Aspek

W

anita mempunyai kesabaran yang lebih, keuletan dan sensitivitas daripada pria. Pasalnya, wanita melahirkan, membesarkan dan banyak menghabiskan waktu dengan anak-anak. Sehingga banyak kepentingan wanita yang harus diakomodasi. “Kita harus dapat masuk dalam segala aspek kehidupan. Sosial, budaya maupun politik. Apa yang terjadi di Indonesia, panggung wanita sudah tidak ada batasnya. Hampir semua bidang memberi keleluasaan pada wanita,” kata Arianti Dewi, Lawyer and Business Consultan saat berbicara dalam Women Entrepreneurship dan Leadership Workshop yang digelar Rotary Club Solo Kartini di Ndalem Wuryaningratan, Solo, Kamis (31/10).

Menurut, wanita yang berprofesi sebagai lawyer and business consultant ini, hal ini dibuktikan dengan adanya presiden wanita. Wanita juga bisa mendapat kedudukan dan posisi seperti para pria. Tentunya dengan Sumber Daya Manusia (SDM) dan pendidikan yang cukup. “Sekarang tinggal bagaimana kita memberdayakan agar kita dapat diterima. Dan itu tergantung kita,” ujar wanita yang juga caleg DPR RI partai Golkar di Dapil Jateng V. Sementara itu, President Rotary Club Solo Kartini periode 2013-2014, R.Ay.Febri Hapsari Dipokusumo berharap melalui workshop ini diharapkan ada kesadaran bagi kaum wanita, bahwa mereka harus bisa bermanfaat bagi orang lain. “Kita juga mengajak untuk berani memulai us-

aha sendiri untuk membantu keluarga dan dapat menjadi pemimpin,” katanya. Wanita pintar, lanjutnya, diharapkan dapat menghasilkan generasi yang pintar. “Kita juga ingin mengajak wanita Solo untuk untuk meningkatkan kualitas diri,” lanjutnya. Terpisah, peserta sekaligus Dosen Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Slamet Riyadi (Unisri), Indrogini mengaku suka belajar melalui seminar maupun workshop apapun. “Saya Ingin tambah ilmu sehingga bisa transfer ke generasi bangsa. Karena perempuan harus maju dan mewujudkan SDM yang berkualitas. Minimal jika paham semua ilmu, dapat implementasikan ke diri sendiri,” imbuh dia. n Farrah Ikha Riptayani

H

Pelanggan

ampir semua profesi memiliki wadah organisasi yang menaungi. Tak ketinggalan, para pengayuh becak pun memilikinya. Adalah Paguyuban Becak Solo Grand Mall (SGM) salah satunya. Paguyuban Becak SGM merupakan komunitas yang anggotanya terdiri dari 50 orang tukang becak. Setiap hari, mereka menunggu penumpang di sekitar area SGM. Paguyuban ini berdiri sekitar tahun 2003 di mana saat itu masih banyak tukang becak dari beberapa wilayah berkumpul di sekitar area SGM. Sehingga ide untuk membentuk paguyuban mulai terpikirkan dengan anggota awal sekitar 100 orang tukang becak. “Saat ini tinggal 50 tukang becak yang masih bertahan.

Kami diakui. Waktu Jokowi (Mantan Walikota Solo, red) dibolehkan. Tapi kalau ada becak dari luar ikut ngetem tidak diperbolehkan karena jadi semrawut. Ukar Sukardi

Ketua Paguyuban Becak SGM

Yang lain kembali ke wilayah lama. Kami ngetem (menunggu penumpang-red) dari pukul 07.00 WIB sampai tutup SGM. Ada beberapa titik di sini. Barat, timur dan selatan. Barat paling banyak ada 20 becak karena tempat ini paling strat-

P

“Jalur lambat telanjur semrawut jadi kalau ada kemacetan kami tidak merasa salah justru parkir dan PKL. Kalau orang berpikir becak bikin macet, salah. Malah kita yang patuh. Jangan mengambinghitamkan karena tidak semua tukang becak bodoh dan tidak tahu rambu-rambu lalu lintas. Kita bukan biang macet,” kata Ketua Paguyuban Becak Solo Grand Mall (SGM), Ukar Sukardi (71). Pihaknya berharap becak tidak dihapus karena tidak berpolusi sehingga ramah lingkungan. “Kami berharap akan eksis

terus. Kita kendaraan umum pertama di Solo yang saat ini

egis dari pada yang belakang,” kata Ketua Paguyuban Becak SGM, Ukar Sukardi (71) saat ditemui Joglosemar, Rabu (30/10). Ia mengaku banyak kegiatan yang dilakukan bersama rekanan kerja. “Ada kegiatan dan ada sponsor. Seperti di bulan Ramadan sampai Idul Fitri. Idul Adha juga ada. Mulai dari mengingatkan masyarakat untuk puasa hingga mengaji di atas becak,” beber dia.

Perhatian Pemerintah Mereka biasanya berkumpul di tempat ngetem. Jika ada masalah, mereka membicarakan dan mencari solusinya di sana. Menurutnya paguyuban ini sudah diakui. Karena itu mereka tidak pernah digusur untuk pindah tempat ngetem. “Kami diakui. Waktu Jokowi (Mantan Walikota Solo, red)

dibolehkan. Tapi kalau ada becak dari luar ikut ngetem tidak diperbolehkan karena jadi semrawut. Kita di sini sudah diatur. Penumpang tidak dari SGM tapi juga sekitar,” jelasnya. Satu lagi yang patut diacungi jempol di paguyuban ini, mereka selalu berusaha menjaga kepercayaan konsumen. “Barang tertinggal tetap kembali. Dijamin aman jangan khawatir ilang,” ungkap dia. Para anggota paguyuban juga saling mengingatkan supaya tidak terjadi pelanggaran lalu lintas di jalan. Menurut mereka saat ini persoalan yang utama adalah fungsi dari jalur lambat di kota. “Kami berharap ada perhatian dari pemerintah kota (Pemkot). Karena jalur lambat sudah alih fungsi. Yang seharusnya untuk kendaraan yang tidak bermontor, “imbuhnya. n Farrah Ikha Riptayani

Info:

Hidup Segan Mati Tak Mau

ara tukang becak berharap supaya becak jangan dihapuskan dari dari wajah Kota Surakarta. Hal ini mengingat becak sebagai salah satu ciri kota. Namun alih fungsi jalur dianggap menjadi kendala bagi becak untuk terus eksis. Pasalnya jalur lambat yang mereka gunakan untuk berlalu lintas kini semrawut dengan banyaknya Pedagang Kaki Lima (PKL) hingga sebagai lahan parkir. Mengingat alih fungsi jalur lambat, terpaksa para tukang becak menggunakan jalur cepat.

Joglosemar | Budi Arista Romadhoni

Joglosemar | Abdullah Azzam

BERBAGI PENGALAMAN—Salah satu narasumber, Arianti Dewi (kiri) yang merupakan Lawyer and Business Consultan sharing pengalaman dengan para peserta seminar Women Entrepreneurship dan Leadership Workshop di Ndalem Wuryaningratan, Solo, Kamis (31/10).

Tempat Ngetem: Sekitar SGM masih aktif dan bisa sebagai ciri khas kota Solo,” katanya. Kalau dulu, lanjutnya, belum ada taksi sehingga masyarakat memilih becak. Namun sekarang terlebih saat musim penghujan, masyarakat lebih memilih taksi dengan alasan tidak kehujanan dan cepat tiba di tempat tujuan. “Becak lebih santai tidak terburu-buru,” katanya. Menurutnya, penertiban jalur perlu dilakukan demi keselamatan bersama. Supaya tidak terjadi hal yang tidak diinginkan. “Ada keluarga di rumah yang menunggu kami. Harapan kami ya keluarga jangan kelaparan. Minimal cukup untuk kebutuhan

keluarga,” harapnya. masih mengatakan, mata pencaharian sebagai tukang becak ini hidup segan mati tak mau. Bisa beli beras saja sudah senang. “Sehari bisa dapat Rp 20.000 sampai Rp 50.000 kalau ramai. Dan nasib baik. Kalau hujan memang berkurang larinya taksi. Tapi kami tak putus asa. Hujan tetap dapat uang. Dan kita menggunakan sistem antre,” jelas dia. n Farrah Ikha Riptayani

Foto-foto: Dok

Acara TV Hari Ini 06:00 06:30 08:45 10:00 12:00 12:30 14:30 16:30 17:00 18:15 19:45 21:00 22:30

Status Selebriti Inbox : Pasar Segar Cinere Hot Shot FTV Pagi : Telor Asin Rasa Cinta Liputan 6 Siang FTV Siang SL Eat Bulaga Indonesia SL Liputan 6 Petang Bidadari-Bidadari Surga Si Cemong Cinta yang Sama Emak Ijah Pengen Ke Mekah FTV Utama

06:00 Go Spot 07:30 Dahsyat 10:30 Intens 11:00 Silet 12:00 Seputar Indonesia Siang 12:30 Drama : Cinta Dunia Maya 14:30 Kids : Larva 15:00 Kids : Tom And Jerry Tales 16:00 Cek Dan Ricek

16:30 Seputar Indonesia 17:00 Drama : Putri Nomor Satu 18:00 Surat Kecil Untuk Tuhan 19:00 Drama : Anak-Anak Manusia 20:30 Drama : Tukang Bubur Naik Haji The Series 22:45 Sports : UFC (Ultimate Fighting Championship)

15:30 16:30 17:00 18:00 19:00 21:00 22:00 23:30

Redaksi Sore Merajut Asa Orang Pinggiran On The Spot Opera Van Java Hitam Putih Bukan Empat Mata Dua Dunia

06:00 RAgam Indonesia 06:30 Redaksi Pagi 07:30 Selebrita Pagi 08:00 Makan Besar 08:30 Ga Nyangka 09:00 Ups Salah 09:30 Spotlite 10:30 Warna 11:30 Redaksi Siang 12:00 Selebrita Siang 12:30 Laptop Si Unyil 13:00 Si Bolang 13:30 Dunia Binatang 14:00 Tau Gak Sih 14:30 RAN 15:00 Jejak Si Gundul

06:30 Insert Pagi 07:30 YKS Best Moment 08:30 Bagi-Bagi Berkah 09:00 Sering Di Bilang Gitu Sih 09:30 Inspektur Igun 10:00 Realigi 11:00 Insert Siang 12:00 Bioskop Indonesia 14:00 Insert Investigasi 14:45 Sketsa 15:30 Show Imah 16:30 Reportase Sore 17:00 Sinema Toko Kr. Amat 19:00 Oh Ternyata

20:00 BBest YKS 22:30 Bioskop Trans TV

07:05 Bedah Editorial Media Indonesia 08:05 8 Eleven Show 11:05 sisi Berita 11:30 Metro Siang 13:05 Wideshot 15:05 Metro Hari Ini 18:05 Prime time News 20:05 Suara Anda 20:30 One Fine Day 21:05 Top News 21:30 Kick Andy 23:05 Eagle Documentary Series 23:30 Metro Sports 06:25 Hati Ke Hati Bersama Mamah Dedeh 07:25 Seleb @ Seleb 07:55 Scooby Doo where Are You 08:55 Marsha & The Bear

09:25 Fenomena Hits 09:55 Ngobrol Asik 10:55 New Friends 11:25 Topik Siang 11:55 Seputar Obrolan Selebriti 12:55 Mr. Bean 13:25 Tom & Jerry 13:55 Chhota Bheem 14:25 Curious George 14:55 Mr Bean 15:25 Angry Birds Toon 15:55 Topik Petang 16:25 Coboy Junior 17:25 Pesbukers 19:25 Campur-campur 20:55 RT Sukowi

06:00 Ftv Kpdt 07:00 Kisah Unggulan 08:30 Pose 09:00 Tendangan Si Madun 11:00 Kribo 11:30 Lintas Siang 12:00 Layar Kemilau

14:00 Top Pop 15:00 Lintas Petang 15:30 Anemasi Spesial 16:00 Tuntas 17:00 Biru 18:10 Sinetron : Juna Cinta Juni 19:10 Sinetron : Cinta Itu Anugrah 20:20 Sinetron : Gajah Mada 21:20 Sinetron : Raden Kian Santang 23:00 Suka-suka Uya

06:00 Spongebob Squarepants The Movies 07:30 The Pinguins Of Madagastar 08:00 Thomas And Friends 08:30 Sketsa tawa 09:30 Kungfu Chef 10:00 Obsesi 11:00 Buletin Indonesia Siang 12:00 Seleb On Cam 13:00 Super Hero Kocak 14:00 Unix 14:30 Fokus Selebriti 15:00 Awas Ada Sule

16:00 17:30 18:30 21:00 23:30

Canda Lucu Bikin Ketawa Spongebob Squerepants Big Movies Lolipop Big Movies Big Movies

06:30 Kabar Arena 07:00 Apa KAbar Indonesia Pagi 09:00 Selera Asal 09:30 Kabar Pasar Pagi 10:00 Coffe Break 11:30 Kabar Siang 13:30 Ruang Kita 14:30 Kabar Pasar 15:00 Coffe Break Sore 15:30 Kabar Pemilu 16:00 Telusur 16:30 Sorotan Kasus 17:00 Kabar Petang 19:00 Satu Jam Lebih Dekat 20:00 Apa Kabar Indonesia Malam 21:00 Kabar Malam 22:00 Kabar Arena 22:30 Sentra Laga FIFA U-17

World Cup 2013 “ Brazil VS Mexico “ 23:00 FIFA U-17 World Cup 2013” Brazil VS Mexico “

06:00 Inazuma eleven Go 06:30 Hot Wheels Battle Force 5 07:00 Semarak Sinema Spesial 08:30 Sinema Pagi 10:30 KISS Pagi 11:30 Patroli 12:00 Sinema Pintu Taubat Siang 14:00 Hot Kiss 15:00 Live Fokus 15:30 Drama Korea Sore 16:30 Drama Korea : Full House Takes 2 18:00 Drama Seri : Ciung Winara 19:30 Sinetron Unggulan : Si Buta Dari Lembah Hantu 20:30 Sinetron Unggulan : Aku Bukan Anak Haram 21:30 Sinema Indonesia 23:30 Sinama unggulan


ekbis jumat, 1 november 2013 NILAI RUPIAH TERHADAP

DOLAR AS

29/10 11.076

23

www.joglosemar.co

30/10 11.161

31/10 11.234

IHSG

29/10 4.562,770

30/10 4.574,878

31/10 4.510,631

HARGA LOGAM MULIA per gram

29/10 526.000

30/10 522.000

=

31/10 522.000

Lottemart Hypermart Gebrak Solo Baru SOLO—Lottemart Hypermart kembali hadir memanjakan warga Solo dan sekitarnya. Hadir di super mal terbesar di eks Karesidenan Surakarta, Lottemart menawarkan berbagai kemudahan berbelanja. Di antaranya cash back 0,5 persen, Lottemart Point Card dan International Zone. Store Manager Lottemart, Yudi mengatakan, Lottemart mempunyai visi menjadi toko retail nomor satu Asia di tahun 2018. Lottemart memiliki dua konsep, yakni hypermart dan konsep all sale. “Gerai yang dibuka di The Park ini merupakan gerai ke-12 di Indonesia yang berkonsep hypermart. Total gerai all sale di Indonesia sebanyak 24 toko. Bulan depan kami akan membuka satu gerai lagi di Cirebon. Jadi total semuanya 36 toko,” ujarnya. Dikatakan, selain di Korea, Lottemart telah membuka cabang di empat negara, antara lain India, empat cabang di Vietnam dan 104 cabang di

Cina. “Makanya saat ini kami gencar melakukan ekspansi untuk menggapai visi,” ucapnya. Lottemart hingga tiga bulan ke depan menggelar special offer. Seperti spesial diskon di merchant partner, crazy prize dan lucky draw bagi tiga orang pemenang setiap harinya. Bagi pemegang kartu kredit Lottemart Bank Nasional Indonesia (BNI) akan mendapatkan diskon tambahan sebesar 15 persen dan 10 persen untuk pemegang kartu lainnya dengan minimal pembelanjaan Rp 600.000. Pimpinan Cabang BNI Solo, Azwir Sanur mengatakan, BNI Solo menjalin kerja sama dengan penerbitan kartu belanja Lottemart BNI yang berlaku di seluruh cabang Lottemart di Indonesia seperti Bandung, Jakarta, Medan, Makasar dan Cirebon. “Sampai tanggal 3 November kami berikan potongan 15 persen. Kami lihat marketnya potensial, dari sisi harga dan antusiasme kon-

Pertamina Jamin Stok Elpiji 3 Kilogram Aman S O L O — Menindaklanjuti informasi yang menyatakan pasokan tabung gas Elpiji 3 kilogram tersendat di wilayah Surakarta, PT Pertamina (Persero) melakukan operasi pasar. Hal tersebut dilakukan untuk memberikan informasi terkait kondisi penyaluran tabung gas elpiji 3 kilogram kepada masyarakat masih aman. “Kami ingin memberikan klarifikasi dan informasi yang diperlukan oleh masyarakat, terkait informasi terkini dan akurat, sekaligus mengantisipasi agar tidak terjadi kekhawatiran maupun ketidaknyamanan di masyarakat terkait pasokan elpiji 3 kilogram di wilayah Surakarta dan sekitarnya,” kata External Relation Pertamina Marketing Operation Region IV, Roberth Marchelino Verieza Dumatubun dalam rilis yang diterima Joglosemar, Kamis (31/10). Menurut Roberth, stok elpiji 3 kilogram dalam kondisi aman. Hal tersebut berdasar pada hasil pemantauan pihaknya di lapangan dan keterangan dari beberapa pengguna elpiji 3 kilogram (warung makan, penjual gorengan, penjual bakso) di wilayah Surakarta dan Colomadu Karanganyar, bahwa saat ini belum dirasakan adanya kesulitan mencari elpiji 3 kilogram. “Stok elpiji 3 kilogram di Pertamina dalam kondisi

aman, begitu pula di agen maupun pangkalan stok juga cukup tersedia dan penyaluran elpiji 3 kilogram juga dalam kondisi lancar sehingga masyarakat tidak perlu khawatir. Cek lapangan dan monitoring juga terus kami lakukan bersama Pemda dan aparat setempat,” jelas Roberth. Roberth menegaskan, tersendatnya penyaluran tabung gas elpiji 3 kilogram ke masyarakat disebabkan oleh perubahan frekuensi pengiriman. Sedangkan, pemasangan plastik wrap tidak mempengaruhi jadwal penyaluran. “Dari hasil pemeriksaan kami di pangkalan maupun agen yang mengirimkan tabung gas elpiji 3 kilogram tidak ada pengurangan jumlah kuota yang dikirim ke pangkalan. Namun, hanya frekuensi pengiriman diubah, yang semula setiap hari dikirim 10 tabung, menjadi seminggu tiga kali dengan jumlah 20 hingga 30 tabung per kiriman.,” paparnya. Sementara itu, dari hasil pantauan Joglosemar, di beberapa lokasi penjualan elpiji 3 kilogram, penyaluran tabung gas elpiji 3 kilogram berlangsung normal, namun, terjadi pembatasan. Sehingga dalam sehari pun, sejumlah tabung gas elpiji 3 kilogram yang diperjualbelikan kepada masyarakat langsung ludes dalam sehari. n Paramita Sari Indah

sumen juga sangat bagus,” tuturnya. Debit and Prepaid Card Group Head, Agung Prabowo menjelaskan, BNI menjalin kerja sama eksklusif berupa kartu kredit Lottemart dengan syarat penghasilan minimal Rp 3 juta. “Kerja sama ini kami jalin untuk mendongkrak sale volume kartu BNI,” ujarnya. Ditambahkan, total kartu yang telah diterbitkan BNI secara nasional hingga Oktober sejumlah 124.000 buah dengan target hingga Desember 2013 sebesar Rp 740 miliar. Ratarata dalam satu toko menghasilkan sebesar Rp 8 miliar hingga Rp 10 miliar. “Kartu kredit BNI Lottemart mendapat potongan sebesar 15 persen. Namun bagi ibu rumah tangga yang tidak memiliki penghasilan, bisa menggunakan BNI debit dengan potongan sebesar 10 persen. Target di Lottemart bisa menarik 20.000 kartu baru. Soalnya member sejumlah 52.000 orang itu sangat potensial,” pungkasnya. n Adilla Prasetyo Wibowo

Joglosemar | Kurniawan Arie Wibowo

PEMBUKAAN LOTTEMART—Bupati Sukoharjo, Wardoyo Wijaya meninjau lokasi saat pembukaan Lottemart The Park Mall di Solo Baru, Kamis (31/10).

Soft Opening The Park Solo Baru

Superblok Hijau Resmi Dibuka

Joglosemar | Kurniawan Arie Wibowo

MULAI BEROPERASI—Suasana The Park Mall Solo Baru saat diambil gambarnya, Kamis (31/10). Beberapa tenant di mal tersebut sudah mulai beroperasi. SOLO—Mal baru dengan konsep superblok resmi berdiri di kawasan bisnis baru kota satelit Solo Baru. Mengusung tagline the green shopping atmosphere, The Park menghadirkan nuansa area komersial dan kawasan terpadu hijau. Mengacu pada konsep Lifestyle and Family Shopping Mall, The Park dengan luas bangunan lima hektare, dilengkapi dengan area taman terbuka hijau, office park, premium hotel dan convention hall. General Manager Operational The Park, Handoyo K Setyadi mengatakan, bahwa konsep superblok yang diusung ini diklaim belum pernah ada sebelumnya. Tenant yang mengisi pun berbeda dengan mal lain yang lebih dulu berdiri di Kota Bengawan. “Kita beda, konsepnya green superblok. Di area depan berupa taman hijau dengan beberapa spot bersantai sembari menyeruput secangkir kopi,

atau menggelar acara komunitas,” tuturnya, Kamis (31/10). Associate Director of Marketing and Communication, Demmy Indranugraha memaparkan, bahwa The Park tak hanya sebagai pusat perbelanjaan, tetapi juga dipersiapkan sebagai ajang perhelatan event berskala internasional. Berdiri di lahan seluas 16 hektare, Green Mall ini memiliki total tenant sejumlah 150 buah dan empat anchor tenant seperti Lottemart, XXI, Ace Hardware dan Metro yang berdiri di lahan seluas 7.000 meter persegi. Bupati Sukoharjo, Wardoyo Wijaya menyatakan kebanggaannya. Dirinya mengatakan, The Park merupakan salah satu ikon Kabupaten Sukoharjo. Konsepnya yang unik membawa warna tersendiri bagi perkembangan kawasan bisnis Solo Baru. “Tahun depan tata kota kawasan ini akan saya ubah untuk mengatasi potensi kema-

McDonald’s Drive Thru, Pertama di Solo

Joglosemar | Kurniawan Arie Wibowo

DIBUKA HARI INI—Karyawan McDonald’s Slamet Riyadi melayani pengunjung di McDonald’s Slamet Riyadi, Solo, Kamis (31/10). Mulai hari ini, McDonald’s Slamet Riyadi resmi beroperasi. SOLO—Salah satu resto- Drive Thru. ran cepat saji terkemuMenurut Operation ka, McDonald’s Solo resmi Manager McDonald’s Wilayah menambah gerainya lagi di Jawa Tengah, Bali, dan Jalan Slamet Riyadi, Keprabon Kalimantan, Yunus, resmi Solo, dan siap beroperasi per dibukanya McDonald’s di 1 November 2013. Mengusung Jalan Slamet Riyadi tersebut pelayanan 24 jam, gerai menjadi gerai kedua setelah McDonalds kedua di Solo ini, McDonald’s Singosaren. menjadi restoran pertama di Sedangkan untuk di Indonesia, Solo yang menawarkan konsep McDonald’s Slamet Riyadi

menjadi gerai ke-146 di bawah naungan PT Rekso Nasional Food (master franchise Manajemen McDonald’s Internasional). “Mulai besok (hari inired) start jam 10.00 WIB pagi, kami siap beroperasi melayani para konsumen. McDonald’s Slamet Riyadi. Di sini kami hadir dengan konsep menarik yang memiliki sejumlah keistimewaan, antara lain beroperasi selama 24 jam, terdapat dua menu yaitu breakfast menu dan reguler menu, arena bermain, free wifi, sarana komputer, dan lainnya,” paparnya dalam jumpa pers kepada wartawan, di Restoran McDonald’s Slamet Riyadi Solo, Kamis (31/10). Diterangkan Yunus, McDonald’s Slamet Riyadi menjadi restoran pertama di Solo yang menawarkan konsep Drive Thru, dimana sebelumnya di wilayah Jawa Tengah telah hadir di Yogyakarta dan

Semarang. “Kami lihat selama ini di Solo belum ada restoran yang menawarkan konsep Drive Thru. Untuk itu kami ingin memberi alternatif kepada masyarakat yang hanya memiliki waktu sedikit untuk mengakses memesan makanan, tanpa perlu turun dari kendaraan atau masuk ke dalam restoran,” ucapnya. Menambahkan, Store Development McDonald’s Slamet Riyadi Solo, Sigit Martadi menjelaskan, hadirnya gerai kedua McDonald’s dengan konsep Drive Thru, tak lain untuk memberi kemudahan masyarakat Solo dalam memesan makanan, yang dinilai selama ini belum ada. “Meskipun Kota Solo dikenal dengan banyak wisata kuliernya dan persaingan bisnis kulinernya begitu ketat, namun kami tetap optimis dapat meraih pasar di sini,” bebernya. n Paramita Sari Indah

cetan yang mungkin timbul. Perkembangan Solo Baru sangat pesat. Saya juga menyerukan gerakan beli Sukoharjo, mari kita cintai produk sendiri,” ujarnya. Dikatakan, Jalan Solo Baru akan di-hotmix dengan plafon anggaran sebesar Rp 13 miliar. “Akan kami buat perempatan emas yang menghubungkan dua kabupaten dan satu kotamadya Solo,” ucapnya. Lebih lanjut dikatakan, kawasan tersebut bakal dikembangkan menjadi empat zona bisnis. Dimulai tahun 2014 dengan pengembangan dua zona bisnis dengan memakan plafon anggaran Rp 12 miliar. “Zona satu itu mulai dari dealer Suzuki hingga dealer Daihatsu. Kemudian zona kedua menyambung hingga patung Pandawa. Zona ketiga dan keempat menyambung terus ke arah selatan,” imbuhnya. Anak perusahaan The Park, PT Tristar Land selaku pengembang superblok The Park mengaku masih melakukan penjajakan terkait pengembangan ke depan. Pihaknya masih melakukan riset terkait potensi besar yang terpendam di Kota Bengawan. “Kami survei market dulu. Tingkat keterisian tenant saat ini sudah 60 persen, ada beberapa lokasi yang masih kosong dan belum disewakan. Untuk tingkat okupansi 90 persen. Kita juga belum memasang target,” ucap Handoyo. n Adilla Prasetyo Wibowo

Daryono Resmi Nakhodai Asita

Daryono

dok

SOLO—Daryono resmi terpilih sebagai Ketua Dewan Perwakilan Cabang (DPC) Association of The Indonesian Tours and Travel Agencies (Asita) Surakarta Periode 20132017, menggantikan Suharto. Pemilihan tersebut berlangsung demokratis secara voting dalam Musyawarah Cabang (Muscab), yang dilaksanakan di Kusuma Sahid Prince Hotel pada Kamis (31/10). Dalam kesempatan tersebut, Daryono mendapatkan 25 suara dari total 32 hak suara. Ia berhasil mengalahkan kandidat calon ketua lainnya, yaitu Heri Jumadi yang hanya mengantongi 6 suara. Dijumpai Joglosemar ketika usai Pemilihan Ketua DPC Asita Periode 2013-2017 dalam Muscab DPC Asita Surakarta 2013, Daryono mengatakan, industri pariwisata akan dihadapkan pada tantangan berat di tahun mendatang.

“Industri pariwisata di tahun mendatang akan semakin berat, yakni akan adanya pemberlakuan Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) yang akan dilaksanakan tahun 2015, otomatis industri kepariwisataan mengalami hijrah wisata lintas negara secara bebas. Mengingat hal itu, bukan tidak mungkin dalam waktu dekat di Solo hadir biro travel berasal dari luar negeri, bila tidak disiapkan, maka biro travel lokal menjadi penonton saja,” terangnya, pada Kamis (31/10). Selain itu, lanjut Daryono, seluruh pelaku wisata di Kota Solo dituntut untuk berinovasi dan berkreasi dalam hal segi pelayanan pariwisata, seperti booking hotel, penyediaan sarana transportasi, pengarahan objek wisata, dan lain-lain. “Ke depan seluruh pegiat pariwisata harus lebih berpikir kreatif, dan harus cerdik mencari peluang baru. Pegiat wisata sebaiknya tidak hanya menyediakan dan mengemas sebuah paket wisata saja, namun juga turut ikut menjual destinasi pariwisata kota Solo,” katanya. Sementara itu, mantan Ketua Asita Periode 20092013, Suharto menambahkan, pihaknya berharap ke depan Asita bersama seluruh pegiat pariwisata Kota Surakarta, untuk giat mengemas paket wisata dan senantiasa mengembangkan sumber daya manusia (SDM). n Paramita Sari Indah


Menu

24

Bumbu Pawon

ezat

Jagad Kulinernya Wong Solo

jumat, 1 november 2013

Bola Ikan Daun Ketumbar

I

kan merupakan sumber protein yang mengandung lemak sehat, yang baik dikonsumsi mulai dari anakanak hingga orang tua. Ikan juga menjadi salah satu komoditas yang dapat diolah menjadi berbagai menu masakan, salah satunya adalah bola-bola ikan. Berikut adalah resep bola ikan yang nikmat disantap di berbagai kesempatan. Bahan–bahan: 750 gram fillet ikan kakap putih, cincang kasar 2 sdm daun ketumbar cincang 1 sdm kecap ikan 1 batang daun bawang, iris halus Minyak secukupnya, untuk menggoreng

Cara Membuat: 1. Campur kakap dengan daun ketumbar, daun bawang, kecap ikan, dan bumbu halus. Aduk hingga rata. 2. Bentuk bulat sebesar bakso. 3. Panaskan minyak, goreng ikan sampai matang dan kecokelatan. Angkat, tiriskan. 4. Sajikan dengan saus sambal atau saus tomat botolan. Keterangan: Untuk 15 buah bola ikan Sumber: Menu Pintar Tabloid Wanita Indonesia. n Paramita Sari Indah

Duck Magret, Gurih Rendah Kolesterol

Tabloid Wanita Indonesia

M

enikmati sajian makanan ala Eropa yang rendah akan kandungan kolesterol? Menu duck magret ala Novotel Hotel Solo bisa menjadi pilihan. Selain bahan dan cara pengolahan khusus, tambahan lapisan red beans menambah kelezatan dan kandungan nutrisi menu olahan ini. Duck Magret menggunakan bahan dasar bebek peking muda yang dimasak hingga em-

puk. Dibumbui dengan lada, garam dan orange menghasilkan tekstur daging yang empuk dan tidak berbau anyir saat disantap. Disajikan bersama pasta potato, sangat pas disajikan sebagai hidangan main course. Public Relation and Mice Manager Novotel Ibis Hotel Solo, Ika Florentina memaparkan, bahwa hampir 90 persen pengunjung Novotel Hotel Solo merupakan wisatawan mancanegara yang gemar menyantap menu masakan ala Eropa. “Makanya kami had-

irkan varian menu masakan Eropa untuk memenuhi hasrat kuliner mereka,” ujarnya. Sous Chef Novotel Hotel Solo, Khosim menjelaskan daging bebek peking di-pan fried hingga lunak, disajikan bersama refried red beans dengan alas slice jeruk orange menghasilkan tampilan sajian menu cantik yang menggugah selera. Potato paste yang disajikan sebagai teman bersantap Duck Magret di-gongso. Tekstur daging bebek peking yang lembut dan gurih

dipadukan dengan pasta potato yang smooth terasa lembut di mulut saat dikunyah. Irisan jeruk orange sebagai alas menambah cita rasa segar pada olahan makanan ini. Cara pembuatan pastanya pun cukup mudah. Kentang dikupas kemudian diiris kotak-kotak dan direbus setengah matang atau istilahnya diblunch. Ditambahkan onion chop kemudian ditumis dan ditambahkan krim yang dibuat khusus untuk memasak. “Kemudian semuanya di-

masukkan terus di-mix. Ditambahkan bumbu lada, garam dan pala. Setelah matang diangkat dan dimasukkan dalam loyang berbentuk kotak. Sebagai topping ditaburkan keju mozarella,” ucapnya. Untuk sausnya dibuat dari onion, garlic, bawang bombay, orange dan pekak kemudian di-rejuice. Setelah itu diangkat dan dibiarkan hingga mengendap. “Nah hasil endapan itu yang nantinya dijadikan sebagai saus yang disiramkan di atas menu,” imbuhnya. n Adilla Prasetyo Wibowo

Joglosemar | Kurniawan Arie Wibowo

Bumbu Yang Dihaluskan: 5 buah bawang merah 3 siung bawang putih 2 buah kemiri 1 sdt merica halus 1 sdt ketumbar ¼ sdt jintan Garam secukupnya


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.