Facebook joglosnews Twitter @joglosnews
th
E-mail harianjoglosemar@gmail.com Hotline Pelanggan 0271-5866334
www.joglosemar.co
selasa kliwon, 12 november 2013
Terbit 24 Halaman | Rp 3.000,-
Warga Baluwarti Minta kepada Walikota
Bubarkan Dewan Adat
BALAIKOTA—Warga Baluwarti, Pasar Kliwon, mendesak Pemerintah Kota (Pemkot) Surakarta segera mengambil tindakan untuk membubarkan Lembaga Dewan Adat (LDA) Keraton. Pasalnya, keberadaan lembaga tersebut dinilai justru semakin memperkeruh suasana konflik keraton. Di sisi lain, Polisi telah melayangkan surat panggilan kepada Walikota Solo, FX Hadi Rudyatmo, terkait laporan pencemaran yang dilakukan petinggi Dewan Adat, KP Eddy Wirabhumi dan GKR Wandansari Koes Moertiyah atau Gusti Moeng, terhadap dirinya. 4 Berlanjut ke Hal 11 Kol 1
Umpat Guru, Dua Siswa SD Dikeluarkan SRAGEN—Dua siswa SD Guworejo I, Kecamatan Karangmalang masing-masing BM (11) dan ANG (11) diduga dikeluarkan paksa dari sekolah mereka. Gara-garanya, kedua siswa sebangku yang duduk di kelas V itu dipergoki telah menulis kalimat bernada umpatan dan penghinaan yang ditujukan untuk guru matematika berinisial SPM yang mereka anggap galak. 4 Berlanjut ke Hal 11 Kol 5
Joglosemar | Yuhan Perdana
TUNTUT PEMBUBARAN—Beberapa warga Baluwarti, Pasar Kliwon menunjukkan surat permohonan untuk membubarkan Lembaga Dewan Adat Keraton di kompleks Balaikota Surakarta, Senin (11/11). Antara | Noveradika
Demo Awak Bus Ricuh, 3 Luka JOGJA—Aksi mogok ratusan pegawai bus kota Yogyakarta berlangsung ricuh, Senin (11/11). Sebelum menyampaikan aspirasi ke DPRD DIY, sejumlah massa yang terdiri dari ratusan supir dan kondektur bus kota dari lima koperasi perusahaan itu mampir dan merusak kantor operasional bus Trans Jogja, PT Jogja Tugu Trans di Jalan Wonosari KM 6,4 Banguntapan. Tiga orang terluka dalam kejadian itu. 4 Berlanjut ke Hal 11 Kol 1
RENCANA PERUBAHAN ARUS LALU LINTAS DI JALAN YOS SUDARSO
Utara
PERUSAKAN—Petugas memeriksa lokasi perusakan kantor Trans Jogja, di Banguntapan, Bantul, Yogyakarta, Senin (11/11).
1
Jl Slamet Riyadi
1
2
Jl Yos Sudarso
Pasar Klewer
Gemblekan
2
Arus lalu lintas dari Nonongan (utara) ke arah Gemblekan (selatan) yang sebelumnya berada di sisi timur jalan akan diubah di sisi barat jalan.
Topan Susulan Ancam Filipina Beijing—Topan Haiyan saat ini sudah bergerak jauh dari Filipina dan menyentuh Vietnam dan China. Akan tetapi, kekhawatiran baru muncul seiring adanya prediksi serangan angin susulan di Filipina. Topan Haiyan menewaskan lima orang di China, demikian keterangan Markas Bantuan Kema-
rau dan Pemantauan Banjir Negara pada Senin (11/11). Korban tewas terdiri atas empat orang di Provinsi Pulau Hainan di China Selatan dan satu orang di Wilayah Otonomi Guangxi Zhuang juga di China Selatan, kata Markas tersebut. 4 Berlanjut ke Hal 11 Kol 5
Dari Gemblekan (selatan) ke arah Nonongan (utara) yang semula di sisi barat akan diubah ke sisi timur jalan. KELEBIHAN Kendaraan dari arah Pasar Klewer (Coyudan) menuju Jl Slamet Riyadi tidak perlu memotong jalan, tapi bisa langsung belok. Kendaraan dari dari Jl Slamet Riyadi menuju arah Jl Yos Sudarso tidak perlu terkena traffic light.
Sumber: wawancara | Grafis: Agung Setyawan
Arah Lalu Lintas NononganGemblegan akan Dibalik Manusia Magnet
Dailymail
B
ukan sulap bukan sihir, seorang pria mengklaim mampu menggunakan tenaga telepati untuk memanipulasi logam seperti tokoh khayalan Magneto dalam komik dan film X-Men. Hal itu ditunjukkan dengan foto dan video yang memperlihatkan sejumlah logam seperti panci menempel di dahi dan telapak tangannya. Mengutip Dailymail, Senin (11/11), Miroslaw Magola, mengaku, menggunakan kekuatan pikirannya untuk menarik benda-benda logam. Hemn... sang mentalis Indonesia, Dedy Corbuzier tampaknya punya saingan berat. n Amrih Rahayu
SOLO—Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Surakarta akan menerapkan konsep rerouting atau mengubah arus lalu lintas di Jalan Yos Sudarso dari Nonongan sampai Gemblegan. Pengubahan yang dilakukan
yakni dengan membalik arah lalu lintas. Rencananya arus lalu lintas dari Nonongan (utara) ke arah Gemblegan (selatan) yang sebelumnya berada di sisi timur jalan akan diubah di sisi barat jalan. 4 Berlanjut ke Hal 11 Kol 1
Reuters | Nino Jesus Orbeta | Philippine Daily Inquirer
KORBAN HAIYAN—Seorang bapak membopong jasad anaknya menuju rumah jenazah setelah terjangan topan Haiyan di Tacloban City, Filipina, Minggu (10/11). Sebanyak 10.000 orang tewas akibat bencana itu.
n Komunitas Blusukan Solo Telusuri Jejak Sejarah Pejuang
Bersama Veteran, Mengenang Perang Empat Hari di Solo Soekarno, sang Proklamator RI pernah berujar, jangan sekali-kali meninggalkan sejarah. Ungkapan itu akhirnya melahirkan akronim yang cukup terkenal, yakni Jasmerah.
dapatkan 1 unit HP tiap bulan
Putradi Pamungkas
D
Rel Jalan Purwosari Licin
Hati-hati jika lewat di rel bengkong purwosari. Karena jika hujan, besi rel licin. Berbahaya bagi pengendara sepeda motor.
087739379479
4 Berlanjut ke Hal 9
joglosemar.co NEWS UPDATE
for android Joglosemar | Putradi Pamungkas
MENCARI JEJAK SEJARAH—Para anggota Komunitas Blusukan Solo tengah berada di Monumen Pasar Nongko, Minggu (10/11). www.joglosemar.co
i sini ada 25 rakyat Indonesia gugur. Baret hijau Belanda membunuh para korban tidak menggunakan senjata api, namun dengan pisau,” ujar Fendy Fawzi Alfiansyah kepada 20 orang yang mengelilinginya. Fendy mengisahkan sejarah itu saat berada di monumen Pasar Nongko. Lokasi tersebut dulunya menjadi ajang pembantaian para tentara Belanda terhadap rakyat Indonesia. Kebiadaban Belanda itu sebagai buntut
kekalahan para Meneer Belanda atas pertempuran empat hari di Solo. Demikian kisah yang dituturkan pada anggota Komunitas Blusukan Solo, Minggu (10/11) kemarin. Dalam kesempatan ini, Komunitas Blusukan Solo menggelar kegiatan blusukan sekaligus menelusuri jejak dan mengenang para pahlawan. Kali ini, para peserta diajak menelusuri jejak kawasan terjadinya serangan umum empat hari di Solo. Para anggota komunitas ini berkumpul di Korem 074 Warastratama, sebelum memulai perjalanan dengan truk tentara. Joglosemar berkesempatan mengikuti perjalanan mereka. Kelompok yang diangkut dengan truk TNI itu melanjutkan perjalanan ke kawasan Monumen 45 Banjarsari. Lagi-lagi, para peserta mendapati fakta menarik mengenai lokasi tersebut di masa lampau. Lokasi yang kini dikenal sebagai Villa Park Banjarsari inilah yang menjadi tempat digagasnya serangan umum empat hari Solo. 4 Berlanjut ke Hal 11 Kol 5 Email : iklanjs@yahoo.com
Hukum & Kriminal
2
selasa, 12 november 2013
www.joglosemar.co
Patroli Tersangka Penganiayaan Anak Segera Disidang SOLO—Tersangka kasus penganiayaan anak di bawah umur, Suranto Sulistyo Putro, warga Perumahan Gebang, Kadipiro, Banjarsari segera disidang di Pengadilan Negeri (PN) Surakarta. Pasalnya berkas perkara milik tersangka penganiaya ARB (12), yang tak lain masih tetangganya tersebut, sudah lengkap dan dilimpahkan ke pengadilan. Salah satu Jaksa Penuntut Umum (JPU) kasus tersebut, Wan Susilo Hadi, mengatakan pemberkasan dan pemeriksaan terhadap tersangka beserta barang bukti sudah selesai dilakukan. “Barang bukti dan tersangka yang dilimpahkan dari pihak kepolisian sudah kita periksa dan sudah lengkap. Selanjutnya kita kirim ke pengadilan untuk proses hukum selanjutnya,” ungkapnya, Senin (11/11). Sementara, pejabat Panitera Muda Pidana (Panmudpid) PN Surakarta, Sunarto membenarkan jika berkas perkara penganiayaan dengan tersangka Suranto Sulistyo Putro sudah diterima pihaknya Kamis (7/11) lalu. Selanjutnya PN akan menentukan jadwal sidang yang nantinya akan dipimpin oleh Ketua Majelis Hakim, Majedi Hendi Siswara. “Untuk jadwalnya belum karena masih menunggu keputusan dari majelis hakim,” ujarnya. n Rudi Hartono
Antara | Adeng Bustomi
CEK SENJATA Anggota Propam melakukan pemeriksaan senjata api personel kepolisian Polresta Tasikmalaya, Jawa Barat di halaman Mapolresta, Senin (11/11). Sebanyak 398 senjata api personel kepolisian diperiksa untuk mengecek administrasi dan kondisi senjata api guna mendukung tugas pelayanan kepada masyarakat.
Penahanan Rudi Diperpanjang Joglosemar | Rudi Hartono
CEK PERALATAN—Kapolresta Surakarta, AKBP Iriansyah mengecek kesiapan peralatan pengamanan anggota dalam rangka menyambut Pemilu 2014 di halaman parkir Stadion Manahan, Senin (11/11).
Polresta Gelar Operasi Mantap Brata SOLO—Polresta Surakarta menggelar apel Operasi Mantap Brata 2014 dalam rangka menyambut Pemilu 9 April 2014 di lapangan parkir Stadion Manahan, Senin (11/11). Apel yang dipimpin langsung oleh Kapolresta Surakarta, AKBP Iriansyah tersebut dihadiri oleh 630 personel yang kelak akan dikerahkan untuk mengamankan Pemilu. Dalam sambutannya Kapolresta mengatakan potensi kerawanan Pemilu 2014 harus diantisipasi sejak dini. Potensi kerawanan yang mungkin terjadi yakni gesekan-gesekan kelompok masyarakat karena berbeda pandangan politik. Selain apel, kegiatan kemarin juga memamerkan beberapa peralatan pengamanan seperti penjinak bom (Jibom), peralatan antisipasi untuk pengendalian huru-hara (PHH), serta peralatan SAR. Kapolresta berharap dengan adanya Operasi Mantap Brata tersebut, polisi dapat membaur dan mengamankan jalannya Pemilu mulai dari perencanaan hingga pelantikan. Sehingga suasana di masyarakat tetap kondusif pasca-Pemilu. n Rudi Hartono
JAKARTA—Proses penyidikan terhadap Rudi Rubiandini masih terus berlanjut. Untuk itu, KPK memperpanjang penahan terhadap mantan Kepala SKK Migas itu hingga 30 hari ke depan. “Penahanan diperpanjang 30 hari, terhitung sejak besok (hari ini),” ujar kuasa hukum Rudi, Rusydi A Bakar di kantor KPK, Jalan HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, Senin (11/11). Menurut Rusydi, perpanjangan penahanan tersebut berlaku terhitung 12 November hingga 11 Desember 2013. Ini merupakan perpanjangan masa penahanan terakhir bagi Rudi. “Lewat dari itu, hukum mengatakan Rudi tak bisa lagi ditahan karena sudah melewa-
Kasus suap di lingkungan SKK Migas menyenggol beberapa pihak, salah satunya adalah Dirut Pertamina, Karen Agustiawan. ti masa penahanan 120 hari,” jelasnya. Sementara itu, juru bicara KPK, Johan Budi saat dikonfirmasi membenarkan hal tersebut. “Benar, ada perpanjangan masa penahanan untuk tersangka RR (Rudi Rubiandini),” kata Johan. KPK memang terus mengembangkan penyidikan tersangka Rudi Rubiandini. Di dalam pengembangannya, kasus suap di lingkungan SKK Migas ini menyenggol beberapa
pihak. Salah satu yang tersenggol adalah Dirut Pertamina, Karen Agustiawan. Nama Karen muncul di tengah-tengah proses penyidikan. Orang nomor satu di Pertamina itu juga sudah diperiksa dua kali oleh penyidik KPK. Sementara, Rudi pernah mengeluarkan keputusan persetujuan kargo pengganti minyak mentah yang diajukan oleh Fossus Energy Ltd. Hal itu mencuat dalam sidang lanjutan kasus tersebut di Pen-
Polresta selama ini belum melakukan penyidikan terhadap kasus itu. Ia juga menganggap penyidik telah mengabaikan prinsip-prinsip dalam KUHP. Menurut Heru, ada indikasi pelanggaran etika dalam menangani laporan kliennya tersebut. Menurutnya, penyidik polisi cenderung telah mengabaikan putusan Mahkamah Konstitusi (MK) No 46/PUU/ VIII/2010 tanggal 17 Februari 2012 tentang anak yang lahir di luar perkawinan. Hal itu terkait dengan perlindungan keperdataan terhadap anak. “Ada banyak juga barang bukti yang masih bisa di-explore,” terang Heru. Ia mengungkapkan seharusnya jika penyidikan belum dilakukan maksimal, seyogianya polisi tidak gegabah untuk menyatakan perkara kliennya bukanlah tindak pidana. Ia juga mempertanyakan gelar perkara yang telah dilakukan oleh pihak kepolisian. “Siapa peserta gelar perkara dan apa landasan hukum peserta gelar perkara? Sehingga berani mengambil keputusan hal itu bukan tidak pidana,” ungkap Heru. n Rudi Hartono
kontrak kargo pengganti minyak ini belum terealisasi. “Proses persetujuan baru amandemen kontrak, nah amandemen ini belum,” tuturnya. Dalam dakwaan jaksa KPK dipaparkan Rudi menyanggupi permintaan bos Fossus Energy Ltd, Widodo Ratanachaitong terkait kargo pengganti minyak mentah Grissix Mix. Rudi menyetujui melaksanakan amandemen kontrak penunjukan Fossus Energy Ltd. Simon Gunawan didakwa menyuap Rudi dengan uang 900.000 dolar AS dan 200.000 dolar Singapura. Menurut jaksa, duit ini diberikan terkait lelang terbatas minyak mentah dan konsendat di SKK Migas. n Detik
Ritual Sura, Kakek Tewas di Pendakian Lawu
Polisi Hentikan Kasus yang Melilit Hardono SOLO—Kasus laporan penelantaran anak yang dilayangkan oleh Nuraini (34), warga Tegalsari, Bumi, Laweyan, Solo terhadap Ketua DPD Partai Golkar Solo nonaktif, Hardono dihentikan oleh penyidik polisi karena tidak memenuhi unsur tindak pidana. Menurut Kasat Reskrim Polresta Surakarta, Kompol Rudi Hartono, laporan Nuraini tersebut tidak memenuhi unsur tidak pidana seperti yang diatur dalam pasal 77 UU No 23 Tahun 2002 tentang perlindungan anak. Pihaknya juga sudah mengirimkan Surat Pemberitahuan Perkembangan Hasil Penyelidikan (SP2HP) yang berisi dihentikannya penyidikan kasus tersebut kepada pelapor. “Sesuai dengan pendapat ahli hukum pidana dari kalangan akademik yang kita ambil, perkara tersebut belum masuk ranah pidana sesuai dengan pasal 77 UU No 23 Tahun 2002 tentang perlindungan anak,” ungkap Rudi, Senin (11/11). Sementara, pengacara Nuraini, Heru S Notonegoro mengaku kecewa dengan dihentikannya proses penyidikan tersebut. Bahkan ia menuding pihak penyidik
gadilan Tipikor Jakarta, Senin (11/11). “Saya melihat ada dokumen persetujuan Pak Kepala (Rudi),” kata Staf Sub Analisis Komersialisasi Minyak Bumi SKK Migas, Dody Susanto saat bersaksi untuk terdakwa komisaris PT KPOL Indonesia, Simon Gunawan. Dalam dokumen yang dilihat Dody, terdapat tanda tangan Rudi Rubiandini. “Permintaan kargo pengganti dari Fossus Energy,” imbuhnya. Namun Dody mengaku tidak mengetahui alasan keputusan kargo pengganti minyak mentah tersebut. “Saya tidak tahu karena itu (kerja) tim penyiapan,” ujarnya. Ia menyebut amandemen
Joglosemar | Wardoyo
GELAR BARANG BUKTI—Kapolres Sragen AKBP Dhani Hernando bersama Kapolsek-Kapolsek menyampaikan gelar barang bukti Miras dan arena judi dingdong yang diamankan dalam serangkaian operasi Pekat cipta kondisi dalam kurun sebulan terakhir di Mapolres, Senin (11/11).
Polisi Sita 854 Liter Ciu SRAGEN—Sebanyak 854 liter minuman keras (Miras) jenis ciu dan 1 liter Vodka berhasil diamankan dalam operasi penyakit masyarakat (Pekat) yang digelar dalam kurun sebulan terakhir. Miras tersebut diamankan dari 16 wilayah Polsek dari 20 Polsek yang ada di Bumi Sukowati. Keberhasilan itu terungkap dalam apel singkat seusai pengarahan kesiapan Operasi Mantap Brata Candi 2014 yang dihelat di lapangan Mapolres Sragen, Senin (11/11). Dalam laporannya, Kapolres Sragen AKBP Dhani Hernando menyampaikan selama kurun Oktober hingga awal November ini. Ratusan liter minuman memabukkan itu diamankan dari rangkaian operasi Pekat yang digelar simultan di 16 wilayah Polsek.
“Operasi Pekat itu juga melibatkan satuan terkait seperti Sabhara dan Reskrim. Bahkan, yang terakhir tim Satlantas juga menangkap satu mobil berisi 18 jeriken ciu yang akan dikirim ke Jawa Timur,” papar Dhani. Selain Miras, operasi Pekat juga sukses mengungkap sejumlah kasus perjudian mulai dari judi cap jie kie di Kecamatan Sidoharjo dan Plupuh, hingga judi jenis dingdong di Kecamatan Miri. Bahkan, aparat Polsek Miri juga menyita enam set alat permainan judi dingdong milik bandar yang dititipkan di rumah-rumah warga. Seluruh barang bukti judi dan Miras tersebut kemarin juga digelar di halaman Mapolres. Untuk para pemilik kios
dan penjual Miras yang tertangkap juga dikenakan sanksi tindak pidana ringan (Tipiring). Lebih lanjut, Dhani menjelaskan operasi Pekat dengan sasaran Miras, perjudian, dan tindak kejahatan tersebut sebenarnya agenda rutin dalam rangka cipta kondisi dan menjaga Kamtibmas. Namun di luar agenda rutin, operasi akan terus digencarkan dengan harapan bisa menekan seminimal mungkin peredaran Miras hingga perjudian. Sementara, Kapolsek Miri, AKP Edia Sutata menambahkan penangkapan judi dingdong itu dilakukan di rumah-rumah warga yang dititipi mesin permainan mirip jackpot tersebut. “Pemasangnya mulai dari anak-anak sampai dewasa,” terangnya. n Wardoyo
KARANGANYAR—Seorang pendaki ditemukan tak bernyawa di pos tiga pendakian Gunung Lawu. Tewasnya pendaki berusia 61 tahun itu diduga karena mengalami kelelahan dan kedinginan saat mendaki untuk melakukan ritual Sura di puncak Lawu. Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Karanganyar, Aji Pratama Heru Kristanto mengatakan mayat pendaki tersebut pertama kali ditemukan oleh warga yang sedang mencari rumput. Mayat tersebut ditemukan di sekitar pos tiga pendakian, Senin (11/11), pukul 18.15 WIB. “Berdasarkan kondisi mayat, tidak ada tanda-tanda mengalami kekerasan. Kelihatannya, pendaki kedinginan dan kelelahan saat perjalanan mendaki menuju puncak Lawu untuk melakukan laku ritual bulan Sura,” kata Heru. Berdasarkan proses identifikasi, pria itu bernama Cipto Diyono, warga Jenak RT 1 RW I, Kecamatan Ngargoyoso, Karanganyar. “Proses evakuasi korban masih berlangsung. Kemungkinan tiba di Pos Cemoro Kandang menjelang Selasa (12/11) pagi (hari ini),” ujarnya. Sementara itu, Koordinator SAR Pos Surakarta, Amin Yachya mengatakan bahwa
proses evakuasi masih terkendala oleh hujan deras yang turun di sekitar Gunung Lawu. Evakuasi tersebut dilakukan oleh tim dari Polsek Tawangmangu, Koramil Tawangmangu, Basarnas Pos SAR Surakarta, BPBD Karanganyar, SAR Magetan, Anak Gunung Lawu (AGL), Perhutani, dan relawan lainnya. Di sisi lain, staf Palang Merah Indonesia (PMI) Karanganyar, Hendro menuturkan korban diperkirakan tewas setelah mengalami sakit asam lambung setelah melanjutkan pendakian dari pos tiga sekitar pukul 11.00 WIB. Berdasarkan cerita yang dihimpun Hendro dari rekan korban, saat itu korban melakukan pendakian bersama seorang rekannya. Ketika mereka berdua hendak meninggalkan pos tiga, tiba-tiba korban mengeluh kesakitan. Tak lama kemudian korban meninggal dunia dan rekannya tersebut mencari bantuan ke pos satu. Diungkapkan Hendro, korban dan rekannya itu diketahui mulai mendaki sejak Senin (11/11) pagi sekitar pukul 07.00 WIB dari jalur Cemoro Kandang. Korban sendiri kesehariannya berprofesi sebagai petani. “Kala itu memang cuacanya sedang kurang bersahabat,” katanya. n Ahmad Rodif Hafidz
Penyelundupan Narkotika Jenis Baru Digagalkan JAKARTA—Aparat gabungan Direktorat IV/Tindak Pidana Narkotika Bareskrim Polri dan Bea Cukai menggagalkan upaya penyelundupan sabu dan narkotika jenis baru dari Malaysia. Dalam kasus ini, aparat menangkap tujuh orang tersangka yang merupakan bandar hingga kurir. “Dari tujuh tersangka ini kita sita 6 kilogram sabu dan
tiga jenis narkotika baru yaitu methilon, krathom, dan LSD atau smile,” ucap Direktur IV/ Tindak Pidana Narkotika Bareskrim Polri, Brigjen Arman Depari, Senin (11/11). Arman mengatakan tujuh tersangka itu ditangkap di Jakarta dan Medan, Sumatra Utara. Penyelundupan ini terungkap oleh aparat Bea Cukai dan kepolisian pada pekan
lalu. “Ada yang kita tangkap di Jakarta dan sebagian di Medan,” ucap Arman. Arman mengungkapkan tiga jenis baru narkotika ini belum diatur dalam UU No 35 Tahun 2009 tentang narkotika. “Ini memang belum ada dalam undang-undang narkotika, tetapi mempunyai efek dan akibat yang sama dengan narkotika jenis lain yang sudah
ada,” ungkapnya. Disebutkan Arman, narkotika jenis baru ini punya efek halusinogen, depresan, ephoria, dan kecanduan seperti halnya sabu dan narkotika lain yang sudah beredar di Indonesia. Kasus pertama pengungkapan sabu kualitas terbaik. Secara kasat mata sabu tersebut berbentuk kristal batu bening. Pengungkapan dilakukan pada 8 November
2013 di Medan. “Ada empat yang kita amankan dari kasus Medan dengan bantuan Polda Sumut, tersangkanya berinisial RD, PD, AN, dan GN. Sabu seberat 1.998 gram yang dibawa dari Malaysia untuk diedarkan keempat tersangka,” kata Arman. Sementara dalam kasus kedua, polisi berhasil mengungkap narkotika di Jakarta
Barat dengan bantuan Polres Jakarta Barat dan Polda Metro Jaya. Dalam kasus ini selain sabu, pihaknya mendapatkan narkotika jenis baru. “Dalam kasus ini kita amankan DE, JN, dan HM. Mereka ditangkap di dua tempat terpisah dengan barang bukti 43 gram sabu dan lembaran LSD,” jelasnya. Lebih lanjut Arman menjelaskan kronologis
penyeludupan sabu seberat 4.160 gram melalui Bandara Soekarno-Hatta. Dalam kasus ini pihaknya juga mengamankan dua warga negara Malaysia. “Awalnya melalui informasi Bea Cukai. Kedua tersangka diketahui menerima sabu di Kowlon, kemudian dibawa ke Hongkong menuju Jakarta,” lanjut Arman. n Detik
Klaten & Boyolali selasa, 12 november 2013
3
www.joglosemar.co
Kawasan Selatan Klaten Rawan Longsor Joko Rukminto, meminta warga Klaten khususnya yang bertempat tinggal di dekat perbukitan kawasan perbatasan antara Klaten dan Gunungkidul waspada K L AT E N— M e m a s u k i musim penghujan, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Klaten mengimbau warga di kawasan selatan berhati-hati. Pasalnya, kawasan tersebut merupakan wilayah rawan longsor. Kabid Pencegahan dan Kesiapsiagaan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPB) Klaten, Joko Rukminto, meminta warga Klaten khususnya yang ber-
tempat tinggal di dekat perbukitan kawasan perbatasan antara Klaten dan Gunungkidul waspada. Pasalnya, daerah tersebut rawan dengan tanah longsor. “Hujan yang sudah sering terjadi sekarang ini harus menjadi perhatian masyarakat. Salah satunya peringatan dini terhadap bahaya tanah longsor perlu diberikan kepada warga yang tinggal di bawah perbukitan Gunungkidul itu,” kata dia, Senin (11/11). Sebagai upaya peringatan dini, BPBD Klaten melakukan penyisiran di bagian selatan Klaten mulai dari wilayah Kecamatan Gantiwarno hingga wilayah Kecamatan Cawas. Hasil dari penyisiran tersebut, puluhan kepala keluarga yang tinggal di Dukuh Bometen, Desa Ngandong, Kecamatan Gantiwarno harus meningkat-
kan kewaspadaan. “Kenyataan di lapangan sumber bencana longsor ada di wilayah lain. Karena itu antisipasi perlu dilakukan dengan memberikan peringatan dini kepada masyarakat agar lebih meningkatkan kewaspadaan, ketika terjadi turun hujan. Pasalnya, mereka berada di bawah bukit yang rawa terjadinya tanah longsor,” jelasnya. Sementara itu, Camat Gantiwarno, Dwi Purwanto menuturkan kondisi di Dukuh Bometan yang rawan terhadap longsor tersebut. Meskipun sudah ada penghijauan Gunungkidul, namun pada musim kemarau pepohonan tidak rindang, sehingga penyerapan air hujan ke tanah berkurang. Selain itu, talut-talut di wilayah perbukitan tersebut telah retak. “Talut itu sebagai bagian dari
penyangga jalan di wilayah perbukitan Gunungkidul tersebut. Dengan kondisi yang sudah retak dan rusak, maka air akan langsung turun ke bawah. Jika hujan sangat lebat bisa jadi talut atau perbukitan di situ longsor. Ada sekitar 270-an warga yang terancam longsor di dukuh tersebut,” paparnya. Namun untuk mencegah dengan cara memperbaiki talut, pihaknya dan warga sekitar mengalami kesulitan. Pasalnya, perbukitan tersebut merupakan wilayah Gunungkidul. “Kami tidak berani, karena bukan wilayah kami. Warga sudah kami beritahu agar tetap waspada, terutama ketika hujan deras datang. Mereka akan mengungsi ke lokasi aman, namun kewaspadaan ini hanya dilakukan secara manual saja,” pungkasnya. n Angga Purnama
8 Desa Di Bayat Rawan Banjir
Joglosemar | Ario Bhawono
BOBOL ATM—Tersangka pembobol ATM saat diperiksa di Mapolres Boyolali, Senin (11/11).
Penjual Sepatu Keliling Kuras ATM BOYOLALI—Pencurian dengan modus menguras isi ATM (Anjungan Tunai Mandiri) berhasil diungkap jajaran Polres Boyolali. Tersangka yakni Bambang Nuryanto (33), warga Dukuh Jlegong Desa Banyurip Kecamatan Klego, berhasil ditangkap dan saat ini ditahan di Mapolres Boyolali, Senin (11/11). Dari informasi yang dihimpun Joglosemar menyebutkan, kasus pencurian tersebut bermula saat korban yakni Ahmad Syaiku (37), warga Sragen, kehilangan dompet termasuk kartu ATM BNI dan KTP di dalamnya, Kamis (31/10). Ternyata dompet tersebut kemudian ditemukan tersangka di pinggir jalan Klego-Andong, tepatnya di Desa Cepresan. Pengakuan tersangka yang berprofesi sebagai penjual sepatu keliling itu, dompet tersebut kemudian diambilnya. Oleh tersangka, kartu ATM milik korban kemudian digunakannya untuk mengambil uang di ATM bersama BRI kantor cabang Klego. Tersangka kemudian mencoba-coba nomor PIN ATM dengan mencocokkan tanggal lahir korban yang ada di KTP. Ternyata angka-angka sesuai tanggal lahir korban di KTP itu ternyata cocok dengan PIN ATM. “Soalnya saya juga pernah punya ATM dan PIN-nya tanggal lahir saya, terus saya coba-coba ternyata bisa,” terang tersangka di Mapolres. Saat itu tersangka mendapati nominal uang di ATM sebesar Rp 6 juta lebih. Namun tersangka saat itu hanya mengambil uang korban senilai Rp 50.000. Selang beberapa waktu kemudian, tersangka kembali mengambil uang korban melalui ATM
BRI cabang Simo hingga tiga kali, masing-masing Rp 2 juta dua kali dan Rp 200.000 satu kali. Total uang yang diambil tersangka mencapai Rp 4,250 juta. Di lain pihak ternyata korban juga melaporkan kehilangan dompet berikut isinya, termasuk ATM. Korban juga merasa uang tabungannya berkurang, yang disinyalir melalui transaksi kartu ATM-nya yang hilang. Kapolres Boyolali AKBP Budi Haryanto melalui Kasubbag Humas Polres AKP Pariyo menyatakan, dari laporan tersebut pihaknya lantas melakukan penyelidikan. Dengan menggunakan rekaman CCTV yang ada di dua ATM di atas, polisi kemudian mencurigai tersangka. “Setelah kami selidiki ternyata benar yang mengambil uang yakni tersangka, yang kemudian kami tangkap di rumahnya Sabtu (9/11) kemarin,” ungkap dia. Sementara itu kepada penyidik, tersangka tidak mampu mengelak dan mengakui semua perbuatannya. Sedangkan uang hasil penarikan dari ATM tersebut, salah satunya digunakan untuk membeli tablet merek Vandroid. Selain menangkap tersangka, polisi juga mengamankan barang bukti dompet korban berikut surat-surat penting termasuk kartu ATM, serta tablet Vandroid yang dibeli tersangka dari uang curian itu. Saat ini tersangka harus mendekam di tahanan Mapolres guna mempertanggungjawabkan perbuatannya. Tersangka kemudian dijerat dengan Pasal 362 KUHP tentang pencurian di siang hari. Tersangka diancam hukuman penjara hingga maksimal tujuh tahun. n Ario Bhawono
TELEPON PENTING KECAMATAN BOYOLALI Boyolali Musuk Mojosongo Teras Sawit Sambi Ngemplak
322 285 322 681 321 711 322 030 330 010 663 009 (0271) 714 027
Nogosari Klego Andong Kemusu Cepogo Selo Ampel
(0271) 663 008 (0271) 663 004 (0271) 332 006 662 642 323 130 326 001 331 345
KLATEN—Sebanyak delapan desa di Kecamatan Bayat masuk dalam daerah yang rawan banjir. Kedelapan desa tersebut menjadi langganan banjir tiap kali memasuki musim penghujan. Camat Bayat, Edi Purnomo, mengatakan depalan desa tersebut, yakni Desa Paseban, Krikilan, Belok, Kebon, Jotangan, Wiro, Tawangrejo dan Talang. Desadesa tersebut seringkali dilanda banjir yang merupakan luapan dari Kali Dengkeng. “Di delapan desa tersebut banyak terdapat bangunan rumah yang berada di dekat Kali Dengkeng, padahal daerah tersebut menjadi langganan banjir. Yang paling besar populasi penduduknya di Desa Krikilan dan Paseban,” ungkapnya, Senin (11/11). Menurutnya, sejumlah upaya pencegahan banjir sudah dilakukan oleh warga secara gotong royong. Di antaranya pembersihan sampah di aliran Kali Dengkeng. Ia mengatakan Kali Dengkeng saat ini memerlukan adanya normalisasi. Sebab di aliran sungai yang membelah membelah wilayah Bayat, di tengah-tengahnya banyak tumpukan pasir. “Selain pasir di sana juga banyak sisa tanaman yang dapat menghambat arus air. Air yang semestinya dapat mengalir lancar menjadi
terhambat,” ujarnya. Ia menjelaskan, normalisasi tidak dapat dilakukan warga secara mandiri. Untuk itu, pihaknya telah mengusulkan upaya normalisasi tersebut kepada Balai Besar Wilayah Sungai Bengawan Solo (BBWSBS. “Warga hanya mampu membuat tanggul sementara untuk menahan air sungai yang meluap. Tapi karena sifatnya sementara, tanggul yang dibuat warga tidak dapat berfungsi maksimal,” jelas dia. Tanggul darurat yang dibuat warga biasanya berupa tumpukan sak atau karung pasir. Tumpukan tersebut kemudian ditempatkan di tanggul yang kondisinya kritis. Pihaknya khawatir, tanggul sementara tersebut akan kembali jebol ketika di Kali Dengkeng muncul aliran besar dan tanggul tidak mampu menahan derasnya air. Edi menambahkan, pada saat musim hujan dengan intensitas tinggi, aliran Kali Dengkeng tidak dapat dipastikan. Terkadang alirannya berubah menjadi deras saat curah hujan tinggi. “Untuk itu normalisasi itu penting, mengingat aliran di Kali Dengkeng itu tidak dapat dipastikan. Kadang alirannya sedang. Namun kadang deras. Bahkan sampai meluap hingga daratan,” ungkapnya. n Angga Purnama
Joglosemar | Ario Bhawono
TALUT AMBROL—Sejumlah pekerja membersihkan dan memperbaiki talut yang ambrol, Senin (11/11) di belakang SMPN 1 Mojosongo.
Talut Belakang SMPN 2 Mojosongo Ambrol BOYOLALI—Talut sepanjang 15 meter dengan ketinggian lima meter di belakang SMPN 2 Mojosongo ambrol, Minggu (10/11). Jebolnya talut ini dikarenakan aliran air melalui pipa pembuangan yang dipasang kurang lancar. Budi Rijanto, dari pihak kontraktor yang mengerjakan proyek tersebut menegaskan pengerjaan proyek itu sudah sesuai dengan bestek. Meski demikian pihaknya menyatakan siap membongkar semua sisa talut tersebut dan membangun kembali bangunan yang lebih kokoh. “Talut tersebut longsor bukan karena bangunan menyalahi bestek, karena semuanya sudah sesuai spesifikasi. Tapi apapun penyebabnya kami siap memperbaikinya sehingga lebih kokoh,” terang dia, saat dikonfirmasi wartawan, Senin (11/11).
proyek, pembangunan talut tidak menggunakan sistem beton bertulang. Sehingga guna mengantisipasi kejadian yang sama, pihaknya akan menambah pipa saluran pembuangan di dalam talut. Selain itu pihaknya juga akan menambah pondasi penguat di sejumlah titik. “Spesifikasinya memang tidak menggunakan beton bertulang,” jelas dia. Sementara itu ambrolnya talut itu juga mendapat perhatian dari DPRD Boyolali. Menurut Fuadi, Wakil Ketua DPRD Boyolali, pihaknya mengaku prihatin dengan kejadian tersebut. Hal ini mengingat proyek masih dalam tahapan penyelesaian. Pihaknya khawatir jika terjadi banjir, bangunan tersebut bisa kembali longsor. “Sudah kami cek ke lokasi, harapan kami cepat diperbaiki,” imbuh dia. n Ario Bhawono
Ratusan Hektare Puso, Kerugian Rp 17 Miliar KLATEN—Tanaman padi seluas 859 hektare di Kecamatan Cawas mengalami puso akibat kekeringan. Kerugian petani ditaksir total mencapai Rp17 miliar. Data dari Dinas Pertanian (Dispertan) Klaten melaporkan luas kekeringan di daerah Klaten pada periode tengah bulanan (TB) II September lalu sekitar 1.375 hektare. Luas keadaan kekeringan itu tersebar di lima kecamatan, yakni Cawas 859 hektare, Trucuk 319 hektare, Gantiwarno 121 hektare, Ceper 51 hektare, dan Karangdowo 25 hektare.
3 Pencuri Motor Dibekuk Kejar-kejaran dengan Polisi, 1 Pelaku Terjatuh B O Y O L A L I— S e j u m l a h pelaku pencurian sepeda motor (Curanmor) dari sejumlah Tempat Kejadian Perkara (TKP) berhasil ditangkap jajaran Polres Boyolali. Sempat terjadi kejar-kejaran dramastis antara salah satu pelaku dengan petugas, hingga akhirnya tersangka berhasil dibekuk karena terjatuh. Tiga orang tersangka kasus Curanmor yang berhasil dibekuk petugas di antaranya yakni Wisnu Catur (20), warga Bangak Pason, Desa Batan, Kecamatan Banyudono. Tersangka mencuri sepeda motor Supra X H 2753 DF milik korban di Warnet Villagenet yang ada di Dukuh Krecek, Desa Denggungan, Banyudono, Jumat (8/11). Tersangka yang merupakan residivis pencurian helm itu, mencuri sepeda motor korban dengan memalsukan kunci kontak. Dari hasil penyelidikan petugas, tersangka pun segera ditangkap namun tersangka malah kabur, Sabtu (9/11). Sempat terjadi kejar-kejaran antara tersangka dengan petugas. Tersangka yang mengendarai sepeda motor curian itu, akhirnya berhasil ditangkap di wilayah Karangkepoh, Boyolali karena terjatuh dari sepedanya. Tersangka berikut barang bukti sepeda motor curian itu segera diamankan di Mapolres Boyolali. Tersangka Curanmor kedua yakni, Ibnu Abas (28), warga Ngetuk Tanggungharjo Grobogan. Tersangka yang baru
Dijelaskan, talut setinggi lima meter itu terdiri dua bagian, yakni bagian bawah setinggi tiga meter dan bagian atas setinggi dua meter. Sedangkan bagian talut yang longsor adalah talut sisi atas. Meski demikian, untuk perbaikan agar lebih kokoh, nantinya semua sisa talut akan dibongkar dan dibangun kembali. Menurut Budi, Talaud tersebut longsor karena aliran air tidak bisa mengalir dengan lancar melalui saluran pembuangan. Sehingga air mengalir ke sisi bawah, ke arah talut yang baru selesai dibangun. Untuk memperbaiki talut tersebut pekerja segera dikerahkan guna membersihkan longsoran dan memperbaikinya kembali. Budi menargetkan dalam sepekan ini perbaikan talut tersebut selesai. Sesuai dengan spesifikasi
Joglosemar | Ario Bhawono
PENCURI MOTOR—Tiga orang tersangka pencurian sepeda motor berikut barang bukti saat diperiksa di Mapolres Boyolali, Senin (11/11). saja bebas dari penjara dengan kedapatan bersama dengan kasus yang sama itu, ditangkap temannya, Arif Wibowo alias karena mencuri sepeda motor Gerandong yang ikut ditangkap Supra AD 6975 KS. Menurut ter- lantaran membawa senjata tasangka yang sudah melakukan jam clurit tanpa izin. pencurian motor hingga lima Saat ini seluruh tersangkali ini, sepeda motor tersebut ka sudah ditahan di Mapolres dicurinya di hutan di wilayah Boyolali untuk penyidikan. Kecamatan Kemusu. Terkait ini, Kapolres Boyolali Sementara tersangka lain- AKBP Budi Haryanto didampinnya yakni Heru Cahyono (23), gi Kasatreskrim AKP Parwanto warga Dukuh Daleman, Desa menyatakan, pengungkapan Doplang, Kecamatan Teras. dan penangkapan tersangka kaTersangka ditangkap karena sus-kasus kejahatan ini dalam mencuri sepeda motor Suzuki rangka operasi Panah Candi. Smash AD 2804 QC milik kor- Operasi Panah candi adalah ban yang tengah menonton operasi dalam rangka persiapertunjukan organ tunggal di pan pengamanan Pemilu, baik wilayah Dukuh Pringgo Desa Pileg maupun Pilpres. Menurut Bendosari, Kecamatan Sawit Kapolres, operasi ini sebagai wuAgustus kemarin. Dari penyeli- jud kesiapan Polres guna menertdikan petugas, kasus pencurian ibkan dan mengurangi kejahatan tersebut mengarah kepada ter- di Boyolali. “Keamanan wilayah sangka yang akhirnya berhasil terus kami antisipasi agar selalu dibekuk Kamis (7/11) kemarin kondusif, termasuk meminimaldi sebuah hotel di Banyudono. kan kasus-kasus kejahatan,” imSaat dibekuk, tersangka buh dia. n Ario Bhawono
Dan dari luas lahan kekeringan 859 hektare di Kecamatan Cawas tersebut seluruhnya mengalami gagal panen. Para petani di wilayah tersebut terpaksa membabat tanaman padi yang puso itu untuk pakan ternak. Menurut Kasi Perlindungan Tanaman dan Rehabilitasi Lahan (PTRL) Dinas Pertanian Klaten Iwan Kurniawan, akibat gagal panen tersebut petani mengalami kerugian total Rp 17 miliar. “Tanaman yang gagal panen ada di persawahan beririgasi teknis. Tapi, air irigasi kering
akibat suplai dari Rawa Jombor terhenti karena sedang dikeruk,” jelasnya, Senin (11/11). Sementara itu, Suwito (58) warga Desa Nanggulan, membenarkan para petani mengalami gagal panen. “Lahan yang puso di desa ini saja mencapai sekitar 125 hektare,” jelasnya. Petani mengharapkan ada bantuan dari pemerintah, seperti benih, pupuk, dan obat-obatan. Bantuan itu dibutuhkan petani untuk modal mengolah sawah musim tanam Oktober-Maret. n Angga Purnama
Target PAD Klaten Dinaikkan
K L AT E N— P e m e r i n t a h Kabupaten (Pemkab) Klaten menaikkan target perolehan Pendapatan Asli Daerah (PAD) tahun 2014. Hal tersebut menyusul telah terpenuhinya PAD di tahun 2013 secara kumulatif. Kepala Dinas Pendapatan Pengelolaan Kekayaan dan Aset Daerah (DPPKAD) Klaten, Sunarno, mengatakan meski belum mencapai akhir tahun, target PAD Klaten tahun ini telah terpenuhi. Target Rp 85 miliar tersebut terpenuhi secara kumulatif dari berbagai sektor. “Sektor paling besar adalah terpenuhinya pajak daerah. Menjelang akhir tahun ini, pembayaran pajak sudah memenuhi target,” paparnya usai rapat paripurna Kebijakan Umum Anggaran dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUA-PPAS) 2014 di DPRD Klaten, Senin (11/11). Ia menjelaskan, di tahun 2013 sektor ini mampu memberikan kontribusi PAD sebesar Rp 35,5 miliar. Selain itu, sektor lainnya yang mendongkrak perolehan PAD adalah retribusi daerah yang mencapai Rp 23 miliar. “Sejak pengelolaan PBB (Pajak Bumi dan Bangunan-red) diserahkan kepada daerah kami optimis peningkatan pendapatan dapat didongkrak dari sektor ini. Pada tahun ini capaian kami melebihi target yang sudah ditentukan,” jelasnya. Sunarno mengungkapkan, dengan capaian tersebut, Pemkab akan meningkatkan target capaian PAD sebesar hingga Rp14 miliar atau menjadi R p 101 miliar
pada tahun 2014. Meski dinaikkan, ia optimis Pemkab dapat mencapai target tersebut. Hal ini lantaran secara kumulatif persentase kenaikan PAD 2013 mencapai 16,98 persen. “Dengan kecenderungan kenaikan perolehan ini, kami optimis dapat memenuhi target,” ungkap dia. Ia menambahkan, sektor pajak dan retribusi daerah masih diharapkan menjadi pendongkrak perolehan PAD. Untuk itu, target perolehan pajak daerah akan ditingkatkan menjadi Rp 43,5 miliar, dan retribusi daerah ditargetkan mencapai Rp 24 miliar atau naik Rp 1 miliar dari capaian tahun ini. “Selain itu, tentu diharapkan ada peningkatan dari potensi lainnya. Seperti dari sektor BHPT (Biaya Hak Atas Tanah dan Bangunanred),” imbuhnya. Meski demikian, ia mengakui adanya sektor lain yang belum dapat memenuhi target. Beberapa sektor yang belum bisa memenuhi target adalahi sektor pariwisata, parkir, maupun pengelolaan jasa umum. “Lokasi yang menjadi andalan PAD sektor pariwisata seperti Objek Wisata Mata Air Cokro (OMAC) ternyata hingga saat ini masih mengecewakan. Kami harus bekerja lebih ekstra lagi untuk dapat mencapai target tersebut. Intensifikasi dalam penarikan dan penambahan personel bagi pemungut pajak akan dilakukan. Sehingga saat jatuh tempo target yang sudah ditetapkan dapat terpenuhi,” pungkasnya. n Angga Purnama
Solo
4
SELASA, 12 NOVEMBER 2013
www.joglosemar.co
SPBU Jongke Siap-siap Gigit Jari Pemkot Ogah Beri Ganti Rugi Sewa Lahan Dengan hanya SK, tidak ada regulasi untuk ganti rugi FX Hadi Rudyatmo Walikota Surakarta
B A L A I K O TA — S t a s i u n Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Jongke terancam tidak mendapatkan ganti rugi dari Pemerintah Kota (Pemkot) Surakarta, dalam proyek perluasan Pasar Jongke. Pemkot berdalih, tidak ada dasar hukum yang menyatakan Pemkot harus mengganti biaya sewa SPBU tersebut. Sementara pihak SPBU keberatan dengan langkah Pemkot tersebut. Mereka meminta agar pengambilalihan lahan sesuai dengan hukum yang ada. Walikota Surakarta FX Hadi
Rudyatmo menjelaskan, selama ini penyewaan lahan SPBU Jongke hanya berdasarkan pada Surat Keputusan (SK) Walikota Hartomo. Sehingga, tidak ada regulasi yang mewajibkan Pemkot untuk memberikan ganti rugi sewa kepada pihak SPBU. “(Penyewaan) itu kan hanya berdasarkan SK dari Walikota terdahulu, yakni Hartomo. Dengan hanya SK, tidak ada regulasi untuk ganti rugi,” paparnya kepada wartawan, Senin (11/11). Rudy mengakui, dalam SK tersebut penyewaan lahan SPBU memang masih akan berjalan sampai 2017 mendatang. Hanya saja, jika lahan tersebut akan diambil alih untuk kepentingan Pemkot, perjanjian dalam SK tersebut bisa dibatalkan dengan SK Walikota saat ini, yakni dirinya sendiri. “SK itu bisa dibatalkan dengan SK Walikota berikutnya,
52 Kloset Jadi Sasaran Pipanisasi
Joglosemar | Ari Welianto
IPAL—Perwakilan IUWASH meninjau proyek IPAL dan WC komunal di RW XXIII Semanggi, Senin (11/11). PASAR KLIWON—Sempat berhenti sementara, pembangunan Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) dan WC komunal di RW XXIII Semanggi, dilanjutkan. Kali ini, proyek difokuskan dengan pemasangan dan penyambungan pipa kloset di 52 rumah warga. “Saat ini proses pembangunan IPAL dan WC komunal baru mencapai 75 persen dan berhenti sementara. Di mana kurang pipanisasi ke 52 rumah warga di RW XXIII Semanggi ini,” ujar Koordinator proyek dari Lembaga Pengembangan Teknologi Pedesaan (LPTP), Rahardi, Senin (11/11). Sebenarnya, pemasangan pipa ini difokuskan bagi warga miskin. Namun ternyata belum semua warga memiliki WC. Sehingga, pipa disambungkan ke warga yang sudah mempunyai WC pribadi. Bagi warga yang belum mempunyai, bisa menggunakan WC komunal yang saat ini tengah dibangun. Ia mengakui, tidak mudah memberikan pemahaman kepada warga ketika akan melakukan pipanisasi ini. “Itu tidak gampang karena harus ada sosialisasi pemahaman mengenai ini. Dulu banyak yang protes dan tidak mau pasang,” ungkap dia. Menurutnya jika peralatan berupa pipa sudah datang, baru akan dilanjutkan lagi pengerjaannya. Karena saat ini perencanaannya tengah di proses oleh Program Air, Sanitasi dan Kebersihan Perkotaan Indonesia Indonesia Urban Water, Sanitation, and Hygiene (IUWASH). “Kami masih menunggu itu. Rencananya pertengahan bulan ini sudah ada dan kami mengerjakan lagi,” sambung dia. Koordinator IUWASH
Jawa Tengah, Jeffry Budiman mengakui saat ini proyek tengah berhenti. Saat ini sedang merencanakan pipanisasi, sembari menunggu belanja pipa sesuai ukuran yang dibutuhkan. “Kalau secara fisik memang sudah selesai tinggal finishing saja dan pemasangan pipa. Kemungkinan pertengahan bulan ini, jadi bukan mandek tapi tengah merencanakan pipanisasi,” kata dia. Master Meter Selain pipanisasi ke kloset warga, IUWASH juga akan menyediakan air minum bersih dari PDAM untuk warga melalui konsep master meter. Di mana, air disalurkan dengan masing-masing rumah, bahkan warga pun tidak perlu bayar per rumah. Warga cukup menggunakan tarif sosial dan itu sudah disepakati, tinggal pemasangan saja. “Jadi selain pipanisasi akan ada penyaluran air bersih untuk warga. Total bantuan itu sekitar Rp 800 juta dan ini semua bisa dioperasikan Januari atau Februari 2014,” imbuh dia. Sementara itu, Ketua RT 05 RW XXIII Semanggi, Sudrajat menyatakan jika di wilayahnya hanya 10 persen saja warga yang mempunyai WC. Sedangkan sisanya memanfaatkan toilet yang tengah dibangun atau toilet umum. “Hanya 10 persen warga di sini yang baru punya WC. Jadi adanya ini sangat diminati warga,” kata dia. Sudrajat menambahkan, sementara baru ada 52 rumah yang disambung dengan IPAL. Jika nanti ada lagi bisa didata terlebih dahulu. “Yang jelas fokusnya warga miskin yang tidak mampu. Nanti kalau ada warga yang mau pasang bisa data dulu,” pungkas dia. n Ari Welianto
jika Pemkot membutuhkan lahan tersebut. Tetapi kami akan tetap komunikasikan masalah ini dan mencari jalan yang terbaik,” tuturnya. Dengan pertimbangan ini, Pemkot pun tidak mengalokasikan dana ganti rugi di APBD 2014 mendatang. Sebaliknya, Rudy khawatir jika ganti rugi tetap diberikan akan masuk dalam ranah korupsi. “Kalau tidak ada dasar hukumnya, malah bisa masuk korupsi yakni memperkaya orang lain,” katanya. Kendati begitu, Rudy tidak menyalahkan jika pihak penyewa mengajukan kompensasi sebagai biaya sewa. Hal itu menurutnya manusiawi. SK Tetap Berlaku Terpisah, salah satu kuasa hukum penyewa SPBU, Bambang Ary Wibowo saat dihubungi Joglosemar menegaskan, pihaknya tidak sejalan
dengan apa yang disampaikan oleh Walikota. Menurutnya meski hanya SK walikota terdahulu, SK itu tetap memiliki dasar hukum dan berlaku. “Tidak bisa (seperti itu). Kita ambil contoh saja kalau kita menyewa rumah tiga tahun dan sudah kita bayar. Kemudian, baru satu tahun kita diusir, kita berhak mendapatkan ganti rugi,” urainya. Bambang menolak jika dirinya dikatakan menghalang-halangi ataupun mempersulit Pemkot dalam memperluas Pasar Jongke. Hanya saja, ia tetap ingin menyelesaikan permasalahan ini sesuai aturan berlaku. Sementara saat disinggung mengenai besaran ganti rugi yang diminta pihak SPBU, Bambang enggan merincinya. “Kalau soal angka saya tidak bisa mengatakannya, karena semuanya Pertamina yang menentukan,” ungkap Bambang. n Ari Purnomo
Joglosemar | Yuhan Perdana
TAK DAPAT GANTI RUGI—Salah satu warga tampak beraktivitas di area bangunan Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Jongke, Laweyan, Senin (11/11). Pihak SPBU terancam tidak akan mendapatkan ganti rugi terkait tidak adanya dasar hukum yang menyatakan Pemkot Surakarta harus mengganti biaya sewa terhadap SPBU tersebut.
Soal Tuntutan Kenaikan Honor
Linmas Sepuh Harapkan Tali Asih
Linmas Tepis Kabar Pengerahan Massa PASAR KLIWON—Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) Kecamatan Pasar Kliwon menepis kabar yang menyebutkan adanya pengerahan 500 personel Linmas, guna menuntut kenaikan honor. Kabar pengerahan massa itu, dinilai hanya pernyataan pribadi semata. “Memang selama ini, koordinasi sangat lemah. Harusnya kalau mau apa-apa disampaikan dulu. Tidak langsung menyebutkan akan demo. Kalaupun mau demo pasti jumlahnya tidak akan sebanyak 500 anggota,” kata salah satu personel Linmas Kecamatan Pasar Kliwon, Arif Surahman, Senin (11/11). Sementara mengenai besar honor Linmas, ia lebih mempercayakan kepada Pemerintah Kota (Pemkot). Menurutnya, Pemkot mengerti kondisi yang tepat untuk menaikkan gaji Linmas. “Jadi tidak ada ancaman anggota Linmas itu mau demo di DPRD Kota Surakarta. Karena jika bicara tentang Linmas itu harus secara kelembagaan, sehingga jika ada yang menyampaikan jika anggota Linmas mau meng-
gelar demo, itu jelas atas nama pribadi bukan organisasi,” tegasnya. Komandan Peleton (Danton) Linmas Kecamatan Pasar Kliwon, Wahyudi pun menyangkal jika anggotanya akan menggelar demo. “Saya sempat ditanya Pak Camat, apa benar Linmas mau pada demo. Terus saya jawab, tidak ada dan itu hanya pernyataan pribadi saja,” terangnya. Hingga Akhir Tahun Di sisi lain, ia mengakui masih ada beberapa anggota Linmas dari pensiunan PNS. Namun, ada juga yang sudah diliburkan. Hal itu sesuai Peraturan Walikota (Perwali) Nomor 58A Tahun 2012 tentang Satlinmas. “Di sini sudah ada dua anggota yang diliburkan dan diganti. Pertama usianya sudah lebih dari 60 tahun dan yang kedua karena dobel pekerjaan dengan menjadi penarik sampah kelurahan,” ujarnya. Sementara Linmas Kelurahan Kratonan, Serengan, Tri Wahyu S (33), menyatakan sependapat soal larangan pensiunan PNS menjadi per-
sonel Linmas. “Janganlah, yang lebih butuh kan banyak, seperti yang benar-benar tidak punya penghasilan. Kalau pensiunan kan masih dapat uang pensiun,” tandasnya. Terpisah, Walikota Surakarta FX Hadi Rudyatmo membatasi masa kerja pensiunan PNS yang menjadi anggota Linmas di Kelurahan/Kecamatan hanya sampai 2013. Tahun depan, tak ada lagi pensiunan PNS yang menjadi Linmas. “Kalau saat ini masih ada pensiunan PNS yang menjadi Linmas, setelah habis di 2013 saya minta tidak usah diperpanjang lagi,” tegas Rudy. Terpisah, Kepala Bidang (Kabid) Linmas, Suwoto mengakui memang masih banyak pensiunan PNS yang menjadi Linmas. Selain pensiunan PNS, ada pula pensiunan TNI/Polri. Dengan adanya instruksi dari Walikota Surakarta ini, Suwoto akan menyosialisasikannya kepada seluruh Linmas. “Rencananya sosialisasi akan dilaksanakan Desember mendatang,“ katanya. n Ari Welianto | Putradi Pamungkas | Ari Purnomo
Nasib Warga Bantaran Korban Relokasi
Dipindahkan di Dekat Sungai, Banjir Tetap Mengintai JEBRES—Meski telah dipindahkan dari bantaran Bengawan Solo, warga Putat Kelurahan Kampung Sewu, Pasar Kliwon yang saat ini bermukim di Kampung Mipitan, Mojosongo, mengaku nasib mereka tetap sama. Pasalnya, di saat musim hujan mereka tetap kebanjiran karena rumah mereka yang baru, berada di dekat bibir sungai. Puluhan keluarga yang direlokasi pada 2011 itu mengaku kecewa, lantaran harus mendiami lokasi yang nyaris memiliki ancaman bencana yang sama. Tak lama sejak dipindahkan, sejumlah rumah warga terendam luapan air Kali Anyar. Hal itu disampaikan Sri Astuti (68) warga RT 03/RW X Kampung Mipitan, Kelurahan Mojosongo kepada wartawan, Senin (11/11). Ia tak tahu, mengapa kelompok kerja (Pokja) yang ditunjuk justru memilih lokasi tersebut
sebagai lokasi relokasi. “Tahun 2011, air dari Kali Anyar ini naik. Ya rumah-rumah di sini kebanjiran kira-kira ketinggiannya sampai 1 meterlah. Makanya kok ya dulu memilih di deket sungai,” ujarnya. Belum genap sebulan menempati lokasi baru, warga dikejutkan dengan limpahan air hujan yang dari jalan raya. Meskipun tidak sampai masuk ke rumah warga, ketinggian air yang ditaksir setinggi betis orang dewasa itu sempat membuat warga waswas dan trauma. Dari pantauan Joglosemar, nyaris semua hunian warga yang direlokasi ke Mipitan tak memiliki lantai atas. Tak hanya itu, arus air sungai tarus menggerus bibir sungai yang tak memiliki talut. Padahal jarak bibir sungai ke permukiman warga tak kurang dari 10 meter. “Harapannya ini jadi perhatian pemerintah kota biar
air tidak sampai naik. Air yang dari jalan raya itu bagaimana caranya biar tidak mengalir ke sini. Masa pindah nasibnya masih sama,” pungkas Sri. Agus Triyono, Lurah Mojosongo membenarkan persoalan tersebut. Sepengetahuannya, permukiman di Mipitan pernah dua kali terendam banjir. “Saya juga heran kenapa di situ dijadikan lokasi relokasi. Padahal itu juga daerah rawan banjir,” katanya. Namun kendati prihatin, pihaknya mengaku tidak dapat berbuat banyak. Pasalnya pembuatan bangunan penahan banjir merupakan kewenangan Balai Besar Wilayah Sungai Bengawan Solo (BBWSBS). Tak hanya itu, pihaknya juga sebatas menunggu jika sewaktu-waktu muncul kebijakan Pemkot untuk merelokasi warga lantaran ancaman banjir dari Kali Anyar. n Arief Setiyanto
JEBRES—Anggota Perlindungan Masyarakat (Linmas) yang telah berusia tua, berharap Pemerintah Kota (Pemkot) menyediakan tali asih saat mereka tak lagi mengabdi nanti. Pasalnya, rata-rata Linmas telah mengabdi puluhan tahun. Harapan itu, salah satunya diungkapkan Kaidi (65), anggota Perlindungan Masyarakat (Linmas) di Kelurahan Pucangsawit, yang juga pensiunan Pegawai Negeri Sipil (PNS) ini. “Seberapa pun besarnya itu patut diberi penghargaan, terlebih mereka yang tidak punya sambilan,” ujar Kaidi saat ditemui Joglosemar di kediamannya, Senin (11/11). Lebih lanjut ia mengaku, menjadi anggota Linmas bukan lantaran dorongan kebutuhan ekonomi. Pasalnya ia lebih mengedepankan semangat mengabdi. “Ini bukan masalah ekonomi. Saya tinggal sama istri saja, uang pensiun sudah cukup. Saya hanya ingin berkumpul dan mengabdi saja,” ujar Kaidi yang juga menjabat sebagai Ketua RW X Kelurahan Pucangsawit ini. Kaidi mengatakan selepas pensiun sebenarnya ia ingin berhenti menjadi anggota Linmas. Namun, rekan-rekannya sesama anggota Linmas mencegahnya karena ia dianggap sesepuh. Sejak tahun 1968, Kaidi mengaku telah aktif menjadi personel Kamra (Keamanan Rakyat) yang kemudian berganti nama menjadi Hansip (Pertahanan sipil). Saat itu dirinya belum berstatus sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS). “Tahun 1975 saya ikut tes CPNS lolos dan jadi bayan. Kalau sekarang bisa dibilang Kasi Lingkuagan Hidup namanya, jadi saya Kamra dulu baru PNS,” imbuh Kaidi. Ia bertutur, tahun 1979 ia didapuk menjadi Komandan Peleton (Danton) Hansip di Kelurahan Pucangsawit.
Dengan status pamong yang disandangnya, ia dengan mudah menarik 45 orang menjadi Hansip. Tahun 2004 ia pensiun dari PNS dan sejak tahun 2011 ia hanya menjadi anggota Linmas. Menyikapi munculnya larangan pensiunan PNS menjadi anggota Linmas, ia mengaku senang sekaligus kecewa. “Sebenarnya senang karena saya bebas tugas. Tapi juga sedikit kecewa tidak bisa kumpul-kumpul lagi, padahal yang sepuh dan seangkatan sama saya tinggal tiga orang,” tuturnya. Dibagi Rata Sugianto, Danton Linmas Kelurahan Pucangsawit mengatakan, di wilayahnya hanya sembilan personel yang mendapat SK Walikota menjadi Linmas Khusus. Mereka mendapat upah piket Rp 22.500 per hari. Namun di bawah pimpinan Kaidi, 27 Linmas bertahan dengan membagi honor itu sama rata. “Jadi tidak iri, dibagi sama rata dan piketnya masing-masing cuma 10 hari per bulan. Kasihan dulu waktu zaman susah bareng-bareng, sekarang ada rezeki dibagi rata,” ujarnya. Sementara Lurah Pucangsawit, Hermali mengaku siap menjalankan Perwali yang ada, lantaran pihaknya hanya sebagai pelaksana. Sementara Lurah Mojosongo, Agus Triyono mengatakan, dari 22 personel Linmas, 10 di antaranya mendapatkan SK Walikota sebagai Linmas Khusus. Sebagian besar juga telah memasuki usia lanjut. “Harapannya dipikirkan pula tali asih untuk mereka yang akan pensiun, karena memang selain sudah sepuh juga tidak punya sambilan. Setidaknya sebagai penghargaan untuk pengabdian mereka,” harapnya. n Arief Setiyanto
Solo
SELASA, 12 NOVEMBER 2013
5
www.joglosemar.co
Solo Butuh 1.070 PNS Baru Kekurangan pegawai itu terutama untuk posisi tenaga fungsional umum dan tenaga kesehatan atau medis. KARANGASEM—Pemkot Surakarta masih kekurangan 1.070 Pegawai Negeri Sipil (PNS). Saat ini tercatat jumlah PNS yang ada mencapai 9.464 orang. Jumlah pegawai itu menyedot anggaran pada pos belanja tidak langsung hingga Rp 833 miliar atau setara 61,62 persen pada APBD 2014. Walikota FX Hadi Rudy-
atmo (Rudy) mengatakan, angka kebutuhan itu sudah didasarkan pada hasil analisis beban kerja. Meski masih ada kekurangan, dia memastikan fungsi-fungsi pelayanan tetap berjalan. “Berdasarkan Analisis Beban Kerja diperoleh hasil antara kebutuhan pegawai dan jumlah pegawai yang ada saat
Penumpang Keluhkan Tarif Ganda BST BA N JA R SA R I— Pa ra awak bus Batik Solo Trans (BST), rupa-rupanya tak jera dengan beragam sanksi pelanggaran operasional yang diterapkan oleh Perum Damri Surakarta, selaku operator armada tersebut. Kali ini, sistem pelayanan dasar BST jurusan Bandara Internasional Adi Soemarmo Surakarta-Palur- Pergi Pulang (PP) kembali dikeluhkan penumpang. Arief Setiadi, (28), seorang penumpang asal Karanggede, Boyolali, mengeluhkan buruknya pelayanan dasar pada moda transportasi tersebut. Dia mengaku, terganggu dengan buruknya pelayanan yang diberikan petugas BST ketika naik dari Terminal Kartasura menuju Bandara Adi Soemarmo. “Saat hendak naik, petugasnya kurang ramah. Parahnya lagi terdapat dua tarif ganda yang tertera dalam lembaran tiket yang diberikan petugas,” ungkap Arief, ketika ditemui Joglosemar, Senin (11/11). Indikasi adanya tarif ganda pada tiket BST ini, kata Arief, bisa dilihat dari nominal angka yang tertulis senilai Rp 10.000 per penumpang. Akan tetapi, oleh petugas lembaran tiket juga diberi stempel bertuliskan nominal Rp 15.000 per penumpang untuk sekali perjalanan. Arief mengaku kebingungan atas kondisi tersebut dan sempat complain kepada petugas, meskipun akhirnya dia membayarkan tarif senilai Rp 15.000 untuk tujuan Bandara.
“Saya sempat bingung harus membayar tarif yang mana? Sebab menurut pengakuan petugas yang bersangkutan, tarif yang berlaku adalah senilai Rp 10.000. Namun selebaran tiketnya juga tertulis angka Rp 15.000,” keluh Arief. Kerap Mogok Parahnya lagi, selama perjalanan dirinya bersama beberapa penumpang lainnya juga terganggu dengan lamanya waktu perjalanan menuju bandara. Dia menduga, lantaran mesin bus yang kerap mogok mengurangi kenyamanan penumpang. Karut-marutnya pelayanan bus BST tak hanya berhenti itu saja. Arief menyebut, interval waktu kedatangan bus terlalu lamban. Dari segi pelayanan juga tidak ramah. “Saya sendiri turun di dalam Bandara. Sedangkan di luar bandara justru hanya dikenai tarif tiket Rp 10.000,” terang Arief. Bahkan, sang sopir kerap ugal-ugalan dengan menurunkan penumpang di sembarang tempat di luar shelter. Ia pun mencatat nomor kode pengoperasian armada, yakni bus 003 jurusan Bandara-Palur. Menanggapi keluhan di atas, Kepala Perum Damri, Sutaryadi, berdalih lambannya pelayanan dasar di dalam BST disebabkan kondisi fisik bus memang banyak yang rusak. Kalaupun hendak diperbaiki, pihak operator juga terkendala dengan minimnya ketersediaan sparepart lantaran jarang ditemui di pasaran. n Fariz Fardianto
ini. Rinciannya, kebutuhan pegawai 10.564 orang, jumlah pegawai yang ada 9.494 orang. Jadi, masih terdapat kekurangan sejumlah 1.070 pegawai,” katanya, saat menyampaikan Nota Jawaban Atas Pandangan Umum Fraksi DPRD Surakarta tentang RAPBD 2014, dalam Rapat Paripurna di Graha Paripurna, Senin (11/11). Seusai rapat, Rudy juga menjelaskan kekurangan pegawai itu terutama untuk posisi tenaga fungsional umum dan tenaga kesehatan atau medis. Dia mengatakan,
ada sejumlah Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) yang kekurangan staf. Bahkan ada kepala seksi yang tidak punya staf satu pun. “Ada kepala seksi (Kasi) yang hanya punya satu staf. Bahkan, ada Kasi yang sama sekali tak punya anak buah. Jadi, semua dikerjakan sendiri. Kalau untuk tenaga kesehatan memang diutamakan untuk memperkuat RSUD Kota Surakarta,” terangnya. Selain itu, dia melihat di bidang pendidikan juga terdapat kekurangan tenaga. Uta-
manya untuk jenjang SD. Namun, hingga kini kebutuhan pegawai di lingkungan Pemkot belum bisa terealisasi. Hal itu karena kebijakan moratorium rekrutmen calon PNS hingga kini belum dicabut. Pihaknya juga tak bisa berbuat banyak karena merupakan kewenangan pemerintah pusat. Moratorium itu sudah diberlakukan sejak Agustus 2011. Namun, pihaknya terus mengajukan formasi ke pemerintah pusat setiap tahunnya. “Dari sisi anggaran, pro-
penyampaian materi dari kita, kemudian praktik akan dipandu oleh perajin kok asal Serengan yang punya kemampuan membuat kok yang baik. Mereka yang menjadi instrukturnya,” terang Purwoto. Sebelum memilih Serengan sebagai lokasi pelatihan, pihaknya melakukan survei terkait potensi wilayah yang hendak diberdayakan lebih lanjut. “Apabila ada potensi dari wilayah dimohon untuk mengajukan, lalu akan dilakukan identifikasi maupun survei apakah memang perlu dilakukan pengembangan, lalu ditindaklanjuti. Mudah-mudahan dengan kegiatan ini nantinya Serengan menjadi sentral penghasil kok,” ujarnya. Salah satu peserta pelatihan, Anggi Daviarto (18) mengaku dirinya memang membutuhkan pelatihan tersebut guna mengembangkan kemampuan kerjanya. “Baru kali ini memang ada pelatihan semacam ini. Dan yang memberi pelatihan dari orang yang pintar bikin kok juga,” ujar perajin kok yang tinggal di Kampung Makam Bergolo, Serengan tersebut. n Putradi Pamungkas
Menjadi Sorotan Persoalan alokasi anggaran untuk gaji PNS yang mencapai angka ratusan miliar itu sempat menjadi sorotan sejumlah fraksi ketika menyampaikan Pandangan Umum Fraksi, pe-
kan lalu. Seperti yang disampaikan politisi asal Fraksi Nurani Indonesia Raya, Istiyaningsih. Menurutnya proporsi, keuangan yang disampaikan Walikota masih besar pasak daripada tiang. “Kami berharap adanya efisiensi anggaran untuk belanja tidak langsung dengan rasionalisasi kepegawaian di masing-masing Badan, Dinas maupun Kantor. Itu harus disesuaikan dengan kebutuhan beban kerja,” kata dia. n Dini Tri Winaryani
Bungker Dikhawatirkan Simpan Senjata Sisa Perang Walikota Minta Bantuan Personel TNI BALAIKOTA—Bungker di kompleks Balaikota Surakarta dikhawatirkan masih menyimpan senjata sisa perang, yang dikhawatirkan bisa membahayakan keselamatan para pekerja. Mengantisipasi hal itu, Walikota FX Hadi Rudyatmo (Rudy) meminta bantuan kepada personel Tentara Nasional Indonesia (TNI) dari Korem 074/Warastratama. “Ya mengantisipasi nanti kalau ditemukan senjata sisa zaman Belanda yang masih aktif, seperti granat. Sedangkan para pekerja tidak tahu, kan malah bahaya,” ungkap Rudy kepada wartawan di lokasi bungker, Senin (11/11). Lebih lanjut Rudy mengatakan, kekhawatiran ini bukan tanpa sebab. Mengingat kondisi bungker yang diyakini sudah ada sejak zaman penjajahan Belanda tersebut digunakan sebagai tempat persembunyian. “Untuk itu kita minta bantuan anggota TNI dari Korem, dan mereka mulai membantu Senin,” tambahnya. Kalaupun nantinya tidak ditemukan adanya senjata berbahaya, imbuhnya, anggota TNI bisa membantu agar penggalian bungker cepat diselesaikan. “Dipantau dulu, kalau butuh cepat ya kita minta untuk membantu penggalian,” katanya. Sementara itu, Kabid Pelestarian Kawasan dan Benda Cagar Budaya DTRK, Mufti Rahardjo mengatakan, sampai saat ini pihaknya belum
Joglosemar | Yuhan Perdana
MELIBATKAN ANGGOTA TNI—Sejumlah anggota TNI dari Korem 074/Warastratama memantau proses pengerukan bungker yang berada di kompleks Balaikota Surakarta, Senin (11/11). Partisipasi anggota TNI dimaksudkan untuk meminimalisasi jika dalam proses pengerukan ditemukan adanya persenjataan peninggalan Belanda yang masih aktif. bisa memastikan pemanfaatan bungker tersebut. Menurutnya, hal itu sesuai dengan instruksi Walikota Surakarta nantinya. “Kita belum tahu akan dijadikan apa, itu kewenangan Walikota. Yang jelas
dalam Undang-Undang jelas terkait perlindungan Benda Cagar Budaya, yakni Pelestarian, Peruntukan dan Pemanfaatan,” katanya. Sementara dari pantauan Joglosemar di lokasi pengga-
Ratusan Warga Debegan Nyaris Robohkan Tower
Kembangkan Wirausaha, Warga Dilatih Bikin Kok SERENGAN—Sebanyak 20 warga Kelurahan Serengan dan Danukusuman, mengikuti pelatihan pembuatan shuttle cock atau kok di Balai Kampung Panti Sarojo, Serengan, Senin (11/11). Pelatihan itu digelar Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Dinsosnakertrans) Kota Surakarta bekerja sama dengan Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Kelurahan (LPMK) setempat. Kepala Seksi Penempatan Tenaga Kerja Dalam dan Luar Negeri, Dinsosnakertrans, Purwoto mengatakan, kegiatan tersebut bertujuan untuk mendidik masyarakat untuk mengembangkan jiwa wirausahanya. Terutama, bagi warga yang belum mendapatkan pekerjaan layak. “Kegiatan ini merupakan salah satu program peluasan kesempatan kerja dari Pemkot Solo. Masyarakat dididik agar dapat mencari nafkah di luar pekerjaan formal. Atau bagi yang belum mendapatkan pekerjaan tetap, memiliki bekal kemampuan,” ujar Purwoto. Kegiatan tersebut dijadwalkan akan berlangsung selama lima hari. “Agenda
porsi antara belanja tidak langsung dengan belanja langsung sudah sesuai, yaitu 60 banding 40. Jadi, sudah bisa untuk pertimbangan pengajuan formasi ke pusat. Kami berulang-ulang kiri surat ke sana, tetapi sampai sekarang belum dijawab,” tambahnya.
Joglosemar | Dini Tri W
TOWER DIPROTES—Ketua DPRD YF Sukasno menemui warga RW VI Debegan, Mojosongo, Jebres yang memprotes keberadaan tower di lingkungan mereka, Senin (11/11). JEBRES—Warga RW VI Debegan Mojosongo kembali memprotes keberadaan tower (menara telekomunikasi) di wilayah mereka, Senin (11/11). Langkah itu diambil setelah pemilik tower tak juga memenuhi tuntutan warga. Dalam aksi itu, sebanyak 200 warga dari RT 1, 2, dan 3 RW VI itu mengancam akan merobohkan tower itu. Aksi tersebut berhasil dicegah setelah Ketua DPRD Kota Surakarta, YF Sukasno datang ke lokasi dan menerima keluhan warga. Gejolak serupa juga sempat muncul pada September lalu. Keberadaan tower yang sudah 10 tahun itu dinilai mengganggu kenyamanan dan keresahan warga di sekitar lokasi. Protes mereka layangkan ketika pemilik tower menjanjikan jaminan kesehatan untuk warga sekitar. Namun karena
belum ada tanggapan, warga kembali memprotes pemilik tower. Salah satu warga RT 2, Bunyamin mengatakan, warga sudah kesal dengan pemilik tower. Kekesalan warga lantaran selama ini pihak pemilik kerap ingkar janji. Pada rapat terakhir awal Oktober lalu, pemilik berjanji akan memberi kompensasi seminggu setelah rapat tersebut. Namun, sampai sekarang tak ada kabar. “Warga meminta kompensasi berupa uang untuk operasional karang taruna Rp 7,5 juta dan untuk PKK Rp 7,5 juta. Selain itu, ada uang Rp 2 juta yang dibagikan per KK (Kepala Keluarga) di tiga RT itu. Semua kompensasi diberikan per tahun,” kata dia. Dia juga menyebut, pemilik tower tidak memberikan uang kompensasi pada lingkungan
sekitar. Dia mencontohkan, seperti penerangan dan perbaikan jalan di sekitar tower. “Justru tower ini yang merawat ya warga. Seperti penggantian lampu untuk penerangan jalan di sana,” tambahnya. Menanggapi hal itu, Ketua DPRD YF Sukasno berjanji akan menyampaikan persoalan tersebut ke Pemkot. Utamanya terkait keberadaan tower yang sudah tak memegang izin. “Kalau izin sudah habis, ya harus diperpanjang. Nanti biar Pemkot melakukan kajian terkait itu. Selain itu, kondisi tower juga sudah memprihatinkan, miring dan berbahaya kalau hujan angin seperti sekarang ini,” jelasnya. Pihaknya mengingatkan agar warga tak bertindak emosional, karena hal itu bisa membawa konsekuensi hukum. n Dini Tri Winaryani
lian, sejumlah pekerja masih sibuk melakukan penggalian. Sejumlah material yang sebelumnya berada di dalam bungker perlahan sudah bisa dikeluarkan. Alat berat yang dijanjikan oleh Walikota pun
sudah tiba di lokasi. Sementara itu, untuk kondisi di luar bungker masih belum ada perkembangan berarti. Hal ini karena sebagian besar bungker masih tertutup material tanah. n Ari Purnomo
Kegiatan Tambah, Anggaran FKUB Malah Dipangkas KARANGASEM—Forum Komunikasi Umat Beragama (FKUB) mempertanyakan menyusutnya alokasi anggaran untuk lembaga tersebut, tahun depan. Ketua FKUB Solihan Mahdum Cahaya dan sejumlah pengurus mendatangi DPRD Kota Surakarta untuk meminta kejelasan soal penyusunan Rancangan APBD 2014. “Kami mendapat informasi anggaran untuk FKUB tahun depan hanya Rp 200 juta. Ini berkurang sampai 50 persen dibanding tahun ini. Padahal, kami sudah mengagendakan dialog kerukunan umat dengan sasaran pemuda dan mahasiswa,” terang Solihan seusai bertemu dengan Pimpinan DPRD, Senin (11/11) Menurutnya, dialog tersebut akan melibatkan ratusan undangan. Namun, dengan rencana pengurangan anggaran tersebut tentu berdampak pada pelaksanaan kegiatannya. Solihan menjelaskan, selama ini kalangan muda dan mahasiswa belum dilibatkan secara optimal dalam forum-forum FKUB. Padahal, menurutnya mereka juga punya peran dalam mewujudkan kerukunan tersebut. Di satu sisi, lembaga-lembaga keagamaan juga harus memahami karakter dan gerak para pemuda dan mahasiswa sehingga bisa seiring sejalan. “Untuk tahun depan frekuensi dialog memang sama dengan tahun ini, yaitu enam kali. Tetapi pada 2014 jumlah peserta lebih besar karena melibatkan pemuda dan mahasiswa. Kami ingin minta kejelasan alasan pe-
mangkasan anggaran tersebut,” tegasnya. Selama ini anggaran yang diterima untuk kegiatan FKUB selalu ada peningkatan karena menyesuaikan kegiatan dan menutup biaya operasional kantor sekretariat dan personelnya. Dia menjelaskan, pada 2012 FKUB menerima Rp 300 juta, sedangkan pada 2013 menerima Rp 400 juta. “Kalau pun belum bisa ada kenaikan, setidaknya nilainya sama dengan tahun ini,” harapnya. Dalam Rancangan Kerja Anggaran (RKA) FKUB yang difasilitasi Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol), kebutuhan anggaran setahun untuk lembaga tersebut mencapai Rp 497 juta. Wakil Ketua DPRD M Rodhi yang menerima kedatangan FKUB menjelaskan, hingga kini RAPBD 2014 belum disahkan. Artinya, masih ada peluang pergeseran angka meski tidak dalam jumlah besar. “Mungkin ada rasionalisasi anggaran sehingga alokasi berkurang. SKPD (Satuan Kerja Perangkat Daerah) dan TAPD (Tim Anggaran Pemerintah Daerah) harusnya bisa menjelaskan ini ke lembaga terkait. Soal penambahan anggaran masih ada peluang, tetapi mungkin tak bisa dipenuhi keseluruhan,” ungkap dia. Menurutnya, tambahan Rp 200 juta tak terlalu memberatkan APBD tahun depan. Apalagi, personel yang bertugas di lembaga tersebut lebih memfokuskan gerak pada pengabdian. Setidaknya, APBD memberi dukungan dana untuk pelaksanaan agenda kegiatan mereka. n Dini Tri Winaryani
6
sragen & karanganyar SELASA, 12 november 2013
www.joglosemar.co
Dana Bansos Pendidikan Disunat 50% Dari 101 sekolah dan lembaga penerima dana, sejauh ini yang sudah memenuhi panggilan dan memberikan keterangan ada 86 sekolah/lembaga. SRAGEN—Fakta baru kembali terungkap dari proses pengusutan terhadap indikasi korupsi dana bantuan sosial (Bansos) pendidikan APBD Provinsi Jateng tahun 2010-2011 yang mengalir ke 101 sekolah dan lembaga atau organisasi massa (Ormas) di Kabupaten Sragen. Fakta terakhir yang
mencuat, potongan dana Bansos yang terjadi semasa pemerintahan lama itu ternyata tidak hanya 10 persen, namun ada yang mencapai 50 persen dari setiap proposal yang cair. “Potongan dananya ada yang sampai 50 persen dari dana yang cair. Modusnya dana Bansos itu dari provinsi langsung cair ke rekening masing-masing sekolah atau lembaga penerima. Setelah cair, mereka baru diminta setor potongannya itu,” papar Kejari Sragen, Victor Saut Tampubolon melalui Kasie Pidana Khusus (Pidsus), Yasin Joko Pratomo, Senin (11/11). Pernyataan itu disampaikan Yasin usai melanjutkan pemeriksaan terhadap para kepala sekolah (Kasek) dan pimpinan
Kendaraan Dinas Lelang Tidak Terawat KARANGANYAR—Puluhan kendaraan roda empat milik Pemkab Karanganyar yang akan dilelang masih teronggok di kantor Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Karanganyar dengan kondisi tidak terawat. Menurut Kepala Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (DPPKAD) Karanganyar, Bachtiyar Syarif, jadwal pelaksanaan lelang belum bisa dipastikan karena masih dalam proses persiapan. “Untuk pelaksanaan lelang masih dalam proses penyelesaian syarat administrasi,” ungkapnya, Senin (11/11). Ia menjelaskan meski puluhan mobil itu sudah dalam proses lelang, namun masih sering digunakan oleh beberapa Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) untuk beraktivitas kedinasan. SKPD yang sering meminjam mobil-mobil tersebut adalah Sekretariat Dewan (Sekwan), Satpol PP, Dinas Peternakan dan Perikanan (Disnakkan), serta Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo). “Mobil-mobil itu juga ada yang dibawa oleh anggota dewan,” ungkap Bachtiyar. Meski demikian, menurut Bachtiyar, SKPD yang meminjam mobil-mobil tersebut akan mengembalikannya ketika proses lelang tiba. Ia mengaku seluruh kendaraan dinas yang akan dilelang itu kini telah disertai dengan Surat Keputusan (SK) Bupati sebagai aset yang dihapus. “Status mereka tetap pinjam dan sekarang sudah kami layangkan surat penarikan. Jadi sewaktu-waktu dari kami bisa melakukan penari-
kan,” paparnya. Selain DP2KAD melayangkan surat penarikan, saat ini juga telah berkonsultasi dengan Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) agar memberikan sosialisasi kepada seluruh SKPD pemilik eks kendaraan dinas tersebut. “Pertemuan rencananya digelar pada 7 Desember besok. Poin dalam pertemuan itu di antaranya mencarikan solusi terhadap sejumlah kendaraan yang tidak lengkap surat-suratnya. Nanti seperti apa sebaiknya, yang jelas kendaraan yang tidak lengkap suratnya masih menjadi tanggung jawab dari SKPD terkait,” ujarnya. Dikatakan Bachtiyar, total kendaraan dinas yang bakal dilelang 55 unit dengan rincian 26 unit kendaraan roda empat dan 29 unit kendaraan roda dua. Sementara untuk kendaraan roda dua yang tidak memiliki surat lengkap akan menghibahkan ke sejumlah sekolah di Karanganyar. “Untuk sepeda motor yang tidak bersurat lengkap, mungkin nanti bisa digunakan untuk praktik di SMK. Kalau hanya untuk praktik di dalam sekolah, saya pikir tidak perlu kelengkapan surat,” tukasnya. Sedangkan untuk puluhan kendaraan roda empat yang kondisinya rusak parah tetap akan dilelang sesuai dengan kondisi yang ada. Bachtiyar berharap lelang kendaraan dinas itu bisa terselenggara sebelum akhir tahun 2013 ini. Sebab jika terlalu lama disimpan dikhawatirkan nilai ekonomisnya akan semakin berkurang. n Ahmad Rodif Hafidz
Polisi Usut Pelaku Perusakan Pagar Santri Luwung SRAGEN—Polres Sragen menyatakan kasus dugaan perusakan pagar Padepokan Santri Luwung di Dukuh Bedowo, Jetak, Sidoharjo hingga kini masih dalam penyelidikan. Mengenai identitas maupun oknum atau siapa yang mengarah sebagai pelaku perusakan hingga kini juga masih dalam penyelidikan. Hal itu disampaikan oleh Kapolres Sragen, AKBP Dhani Hernando, Senin (11/11). Saat ditemui usai memimpin apel kesiapan Operasi Mantap Brata Candi 2014 di Mapolres, Kapolres mengatakan saat ini masih terus mengintensifkan penyelidikan atas dugaan perusakan terhadap pagar padepokan pimpinan Anto Miharjo alias Gus Antok tersebut. “Ini kami masih melakukan penyelidikan terus dengan menggali keterangan dan data-data di lapangan,” ujarnya. Mengenai dugaan siapa dalang dan pelaku dari aksi perusakan pagar yang konon bernilai miliaran itu, ia juga belum berani berkomentar. Ia hanya menjanjikan Polres siap menindaklanjuti dan menyelidiki kasus perusakan yang juga sudah dilaporkan secara resmi tersebut. Saat ditanya mengenai kerugian yang ditimbulkan atas insiden perusakan itu,
Kapolres juga mengatakan sejauh ini taksiran kerugian juga belum ada. Menurutnya, laporan kerugian yang lebih mengetahui adalah pemilik dan dalam laporannya ke Polres juga belum menyebut soal kerugian. Seperti diberitakan, bangunan pagar setinggi 2,5 meter yang mengelilingi kompleks padepokan itu diketahui rusak dan dihancurkan hingga meninggalkan bekas lubang besar di 47 titik. Lokasi pagar yang dirusak adalah pagar di bagian utara dan barat dengan panjang hampir 1 kilometer atau hampir 2/3 dari total pagar yang ada. Hampir di sepanjang pagar itu terdapat bekas lubang berdiameter antara 50 sentimeter hingga 1 meter dengan bongkahan batu bata dan material berserakan di bawahnya. Sejumlah warga yang sering melintasi wilayah itu menduga aksi perusakan terjadi pada Minggu (10/11) dini hari lantaran hingga Sabtu (9/11) malam kondisi semua pagar masih utuh. Melihat konstruksi pagar yang terbuat dari batu bata paling mahal dengan desain kokoh serta tinggi, banyak yang menduga pelaku perusakan lebih dari satu orang dan dilakukan dengan benda berukuran besar. n Wardoyo
lembaga dari kelompok terakhir kemarin. Menurutnya, dari total 101 sekolah dan lembaga penerima dana yang masuk daftar di Kejati Jateng, sejauh ini yang sudah memenuhi panggilan dan memberikan keterangan ada 86 sekolah/lembaga. Salah Alamat Sedangkan yang 15 sisanya belum bisa dimintai keterangan karena belum memenuhi panggilan. Bahkan, pihaknya akan mengusut dan melacak keberadaan 15 sekolah maupun lembaga yang terindikasi mencurigakan tersebut. Pasalnya, surat panggilan yang ditujukan untuk 15 sekolah/ lembaga itu rata-rata kembali lagi dengan
alasan alamat tidak dikenal atau salah alamat. Yasin mencontohkan beberapa sekolah yang surat panggilannya kembali karena alamatnya tidak dikenal di antaranya TK ABA Sragen yang tertulis beralamat di Jalan Dr Soetomo. Kemudian, surat untuk Forum Desa Bersatu (FDB) yang beralamat di Jalan Perintis Kemerdekaan Sragen No 35, juga kembali lagi dan setelah dicek ke lapangan ternyata alamat itu rumah penduduk. Lantas, surat panggilan untuk pimpinan Himpunan Takmir Masjid Sragen (HTMS) yang beralamat di Karang Geneng, Juwok, Sukodono juga kembali karena alamatnya tidak dikenal. “Untuk 15 lembaga dan sekolah yang
belum memenuhi panggilan itu indikasinya bisa jadi memang fiktif, hanya abal-abal, atau memang pimpinannya belum bisa menghadap. Makanya kami akan cek ke lapangan terlebih dahulu untuk memastikan apakah alamatnya itu benar atau memang fiktif. Kalaupun alamatnya tidak dikenal, kami akan mintakan surat keterangan dari ketua RT setempat,” jelas Yasin. Ditambahkan, berkas dari 86 lembaga/ sekolah yang sudah diperiksa, nantinya akan dikirimkan langsung ke Kejati Jateng selaku yang memberikan instruksi penyelidikan kasus ini. Mengenai kesimpulan dari kasus ini dan tindak lanjut berikutnya, hal itu sepenuhnya wewenang Kejati. n Wardoyo
Motor Kusam, Sejumlah Personel Ditegur Kapolres
Joglosemar | Wardoyo
BERI PENGARAHAN—Kapolres Sragen, AKBP Dhani Hernando memberikan teguran dan pengarahan kepada personel Babinkamtibmas yang kendaraan operasionalnya kedapatan sudah kusam dan tidak terawat saat digelar apel, Senin (11/11). SRAGEN—Menj elang pelaksanaan pesta demokrasi Pileg dan Pilpres 2014, Kapolres Sragen AKBP Dhani Hernan-
do menekankan agar semua personelnya tetap menjaga netralitas dengan berdiri di atas semua unsur tanpa memihak.
Tidak hanya itu, Kapolres juga meminta agar sarana prasarana penunjang operasional personel dirawat dengan baik.
Penegasan itu disampaikan Kapolres saat memimpin apel kesiapan Operasi Mantap Brata Candi 2014 di lapangan Mapolres Sragen, Senin (11/11). Menurut Kapolres, imbauan menjaga netralitas itu merupakan instruksi langsung dari pimpinan Polri dan berlaku untuk personel secara keseluruhan. Sanksi tegas pun siap dijatuhkan kepada personel yang kedapatan tidak netral atau mencoba berpolitik praktis. “Hindari politik praktis, personel harus berdiri independen di atas semua pihak tanpa memihak siapa pun. Ini instruksi langsung dari pimpinan di atas sampai bawah. Kalau ada yang melanggar, pasti akan dikenakan sanksi,” paparnya seusai memimpin apel. Apel akbar tersebut digelar dengan diikuti seluruh personel dari semua satuan dan fungsi yang ada di Polres. Kapolres menguraikan Operasi Mantap Brata Candi digelar untuk mengetahui kesiapan personel dalam menghadapi agenda Pemilu 2014.
Selain pengarahan dan instruksi dari Kapolda Jateng, apel kemarin juga diwarnai dengan pengecekan semua sarana prasarana yang ada di Polres, termasuk kendaraan operasional yang digunakan para personel di lapangan. Saat pengecekan kendaraan khususnya roda dua itulah, Kapolres sempat menegur beberapa personel yang sepeda motor operasionalnya terlihat kusam, tidak terawat dan nomor pelatnya sudah luntur serta tak terlihat. “Pelat nomornya yang sudah buram ini besok harus dicat lagi biar kelihatan jelas,” terangnya. Namun, secara umum Kapolres menilai seluruh kendaraan operasional itu masih layak untuk digunakan. Hanya saja, beberapa kendaraan yang tampilannya kurang memadai memang memerlukan sedikit pembenahan. Menurutnya, sepeda motor operasional sangat penting apalagi untuk Babinkamtibmas yang nantinya akan bertugas ke lapangan saat memantau pelaksanaan Pileg maupun Pilpres. n Wardoyo
Pemkab Evaluasi Jaga Ritme Keberhasilan, Minimarket di Zona PDAM Target 10.000 SR 2014 Terlarang KARANGANYAR—Pemkab Karanganyar akan mengevaluasi keberadaan sejumlah minimarket yang melanggar zona wilayah pendirian. Sejauh ini Pemkab masih merumuskan kebijakan untuk menanggapi permasalahan perizinan minimarket tersebut jika masa berlaku perizinannya habis. Sekda Karanganyar, Samsi mengatakan di dalam Perda No 17 Tahun 2009 dan Perbup No 32 Tahun 2012 tentang penataan pasar modern menyebutkan hanya tiga zona yang diizinkan untuk mendirikan minimarket yakni Kecamatan Jaten, Karanganyar Kota, dan Colomadu. “Perdanya sudah jelas. Di luar tiga zona itu tidak boleh. Kita dan DPRD sudah sepakat ada evaluasi perizinannya, apakah diperpanjang atau tidak,” terang Samsi, Senin (11/11). Samsi menjelaskan yang menjadi persoalan adalah keberadaan minimarket di zona-zona terlarang tersebut telah ada sebelum ditetapkannya kedua Perda tersebut. “Karena dulu belum ada peraturan, jadi mereka sebenarnya juga punya hak. Makanya kita ingin
sama-sama melindungi. Kita ingin melindungi pedagang kecil agar tidak terdesak dengan keberadaan minimarket. Sedangkan minimarket juga harus kita lindungi sebagai pemberdayaan ekonomi,” ungkapnya. Sementara itu, Kepala Badan Pelayanan dan Perizinan Terpadu (BPPT) Karanganyar, Nur Halimah menuturkan masa berlakunya perizinan sejumlah minimarket yang berada di luar zona pendirian tersebut memang bervariasi. “Yang jelas izinnya itu diajukan sebelum ada Perda dan Perbup yang baru itu,” ucapnya. Dikatakan Halimah, yang menjadikan BPPT dilematis ialah perizinan minimarket tersebut tidak bisa dicabut maupun diperpanjang sesuai aturan yang kini berlaku. Pasalnya, minimarket lebih dulu ada dibanding dengan diterbitkannya dua peraturan baru tersebut. Berdasarkan data di BPPT dari sekitar 40 minimarket yang tersebar di seluruh Karanganyar, 17 di antaranya berada di zona terlarang. n Ahmad Rodif Hafidz
SRAGEN—Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirto Negoro Sragen mengklaim telah melakukan serangkaian perubahan dan keberhasilan selama dua tahun pertama 2011-2013 di bawah kendali direksi yang baru. Untuk menjaga ritme dan keberhasilan itu, direksi dan seluruh karyawan pun diwajibkan menandatangani pakta integritas dengan target 10.000 sambungan rumah (SR) baru pada tahun 2014. Direktur Utama (Dirut) PDAM Sragen, Djoko Suprapto mengatakan pakta integritas itu merupakan komitmen yang disusun bersama antara direksi dan karyawan dalam rangka peningkatan kinerja. Selain mengoptimalkan efektivitas dan kinerja, dalam pakta juga dicantumkan serangkaian target di antaranya target efisiensi penagihan minimal 90 persen hingga target sambungan baru antara 7.500-10.000 per tahun, termasuk tahun 2014. Direktur Umum (Dirum) M Sholeh mengatakan gagasan pembuatan pakta itu didasari serangkaian keberhasilan di bawah pimpinan direksi baru berjuluk “Trio S” yakni Djoko Su-
Joglosemar | Wardoyo
PAKTA INTEGRITAS—Dirut PDAM Tirto Negoro Sragen, Djoko Suprapto didampingi jajaran direksi menandatangani pakta integritas kinerja untuk peningkatan prestasi, Senin (11/11). prapto (Dirut), M Soleh (Dirum) dan Sukarno (Direktur Teknik). Capaian keberhasilan itu di antaranya peningkatan jumlah sambungan yang selama kurun 20112013 menembus angka 11.908 SR atau 5.518 SR per tahun. Kemudian, peningkatan jaringan perpipaan sebesar 22 persen dari 813.756 meter tahun 2011 menjadi 996.318 meter di akhir 2013. Capaian jaringan perpipaan PDAM Sragen yang tertanam saat ini hampir setara dengan dua kali panjang jalan antara Sragen-Jakarta (447 km). Dari segi pelayanan, pemberlakuan sistem
pembayaran rekening secara online lewat perbankan, kantor pos, merupakan gebrakan yang memudahkan pelanggan untuk membayar dari mana saja. Tidak hanya itu, ia juga menyampaikan PDAM juga turut berkontribusi membantu masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) dengan menyediakan 2.000 SR murah pada tahun 2013 dan akan terus ditingkatkan tahun mendatang. “Selama tiga tahun laporan keuangan PDAM juga mendapat predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPKP dan KAP,” imbuh Djoko. n Wardoyo
Eksploitasi Satwa Dilindungi
Aneh, Sirkus Lumba-lumba Kantongi Izin KARANGANYAR—Lapangan belakang kantor DPRD Karanganyar dijadikan arena gelaran sirkus keliling lumba-lumba mulai 8 November hingga 18 Desember nanti. Padahal pemerintah melalui Kementerian Kehutanan (Kemenhut) telah melarang aktivitas tersebut sesuai dengan UU No 5 Tahun 1990 tentang konservasi alam hayati dan ekosistemnya. Kendati demikian, anehnya pihak pengelola sirkus mengaku telah mendapatkan izin resmi dari Pemkab Karanganyar. Pantauan Joglosemar di lokasi, Minggu (10/11), tidak hanya lumba-lumba yang dijadikan sebagai objek pertunjukan. Burung kakaktua, linsang, dan satwa lainnya juga menjadi objek hiburan yang dipertontonkan kepada para pengunjung. Dengan mengikuti instruksi yang diberikan oleh pelatih, sat-
Ahmad Rodif Hafidz
SIRKUS—Seorang pelatih sirkus sedang berjabat tangan dengan seekor lumba-lumba dalam sebuah pertunjukan sirkus di lapangan belakang kantor DPRD Karanganyar, Minggu (10/11). wa-satwa tersebut mau melakukan berbagai hal yang mengundang gelak tawa pengunjung. Petty misalnya, salah satu nama
lumba-lumba yang dibawa pengelola dalam sirkus tersebut. Saat pelatih menginstruksikan untuk melompat, saat itu juga ia
langsung melompat dan melewati lingkaran yang disediakan di arena sirkus. Salah satu pengunjung sirkus, Pridadi (34), warga Mojogedang, Karanganyar yang datang bersama keluarganya mengaku senang bisa melihat kelucuan satwa-satwa saat mematuhi instruksi yang diberikan oleh pelatihnya. “Ya senang bisa dihibur oleh satwa-satwa. Kalau soal ini dilarang atau tidak saya tidak tahu,” ungkapnya. Sementara itu, staf marketing untuk pertunjukan sirkus tersebut, Kepik menerangkan pihaknya telah mengantongi izin dari Pemkab untuk menggelar pertunjukan tersebut. Adapun izin yang mereka ajukan yakni izin keramaian dan lokasi pertunjukan. “Kami sudah izin dan pemerintah pun sudah memberikan izin. Jadi ya tidak ada masalah lagi. Buktinya
sudah ada kepolisian yang berjaga di sini. Jadi kan memang tidak ada masalah,” katanya. Saat disinggung soal pelarangan mengeksploitasi satwa yang dilindungi, ia menampik hal itu. Kepik mengaku satwa-satwa yang dibawa merupakan satwa dari Taman Safari Bogor. “Yang jelas tidak ada masalah. Ini juga kami dari Taman Safari Bogor,” kata Kepik. Terpisah, salah satu staf Bagian Umum Sekda Karanganyar yang enggan disebut namanya membenarkan jika pertunjukan sirkus tersebut telah mendapat izin dari Pemkab. Acara sirkus tersebut memang sempat ditunda lantaran izinnya belum dikeluarkan. Terkait pelarangan eksploitasi satwa-satwa yang dilindungi, dirinya tidak tahu menahu sebab itu urusan pemerintah pusat. n Ahmad Rodif Hafidz
sukoharjo & wonogiri SELASA, 12 november 2013
7
www.joglosemar.co
SUKOHARJO—Panwaskab Sukoharjo menyebut sejumlah calon legislatif (Caleg) melanggar Peraturan Bupati (Perbup) Nomor 7 tahun 2013. Pasalnya, dalam aturan itu menyebutkan Caleg dilarang memasang baliho kecuali reklame yang berbayar di jalan-jalan protokol. Realitanya, sejumlah Caleg bahkan saling berlomba-lomba memasang gambar disertai nomor urut di sejumlah titik strategis. Di antaranya Jalan Veteran, Jalan Pemuda Bekonang, Jalan Bekonang-Sukoharjo, dan beberapa jalan lainnya. Ketua Panwaskab Sukoharjo, Subakti A Sidiq menyebutkan sejumlah baliho mewarnai jalan-jalan protokol di Sukoharjo. Bahkan, sejumlah white area juga dicoreng oleh gambar-gambar calon wakil rakyat.
Dia menyebutkan gambar tersebut dipasang tidak sesuai dengan aturan. Karena itu pihaknya segera berkoordinasi dengan instansi terkait yakni Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) untuk menertibkannya. “Kami minta agar instansi terkait segera menertibkan gambar-gambar tersebut.” ujar Subakti, Senin (11/11). Dia menambahkan, kewenangan Panwaskab hanya sebatas mengeluarkan rekomendasi terhadap gambar-gambar Caleg yang melanggar aturan. Sedangkan penindakan sepenuhnya berada di tangan Satpol PP Sukoharjo. Ketua KPU Sukoharjo Kuswanto mengatakan aturan mengenai alat peraga kampanye sudah diwujudkan dengan
10 Warga Terserang Chikungunya
Dikeluhkan, Penanganan Lamban WONOGIRI—Sedikitnya 10 warga Lingkungan Kerdukepik RT 3 RW 1 Kelurahan Giripurwo Kecamatan Kota Wonogiri, terserang penyakit chikungunya. Namun, pihak Dinas Kesehatan Kabupaten (DKK) terkesan lamban dalam menagani warga yang terserang chikungunya. Tokoh Pemuda Giripurwo, Lesna Purnawan kepada Joglosemar, Senin (11/11) mengatakan sebelumnya ada delapan warga terserang chikungunya. Jumlah tersebut kemudian bertambah menjadi sepuluh, ketika dua orang warga ikutan terjangkit. Satu di antara nya masih dirawat di RS. Dr Oen Solo Baru Sukoharjo. Sedang, lainnya sudah dibawa pulang ke rumah masing-masing. “Pihak DKK setempat tidak memberikan tanggapan. Salah satunya tidak ada upaya fogging maupun pemberian obat pembasmi jentik nyamuk,” ujar Lesna, Senim (11/11). Dikatakan Lesna, belum pernah ada fogging di lingkungannya. Selain itu pemberian obat pembasmi jentik-jentik nyamuk juga belum pernah dilakukan. Hal ini menurut Lesna sangat ironis. Pasalnya, Lingkungan Kerdukepik berada di tengah kota. “ Semestinya mudah terpantau dan terawasi, jadi jika ada kejadian semacam mewabahnya chikungunya, seharusnya segera diperhatikan. Lah ini malah sebaliknya, “ katanya. Menurut dia, jika keja dian di lingkungan kota saja tidak mendapat tanggapan,
apalagi kejadian yang ada di wilayah kecamatan daerah, terlebih yang terpencil. Diharapkan dinas kesehatan kabupaten Wonogiri segera merespons wabah penyakit cikungunya ini. Jangan menunggu sampai ada korban berikutnya. Sementara itu, Lurah Giriwono Tumino membenarkan terjadi serangan wabah chikungunya di Lingkungan Kerdukepik. Pihaknyapun juga telah mengimbau kepada masyarakat untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan, salah satu di antaranya melalui kegiatan pemberantasan sarang nyamuk. Terpisah, Kepala DKK Wonogiri Widodo melalui Kepala Bidang (Kabid) Penanggulangan Penyakit dan Penyehatan Lingkungan (P2PL) Supriyo Heriyanto mengaku belum mendapatkan laporan terkait penambahan dua orang warga terjangkit chikungunya di Kerdukepik. Pihaknya baru mengetahui delapan warga terserang. Kemudian soal fogging sebagai upaya membasmi nyamuk di Lingkungan Kerdukepik, tidak bisa dilakukan. Penyebabnya, nyamuk sebagian besar berada di luar ruangan, sementara fogging hanya efektif untuk membasmi nyamuk di daping lam ruangan. Di sam itu, saat ini pihak dinas ha nya memiliki anggaran sekitar Rp 20 juta untuk fogging, itu pun khusus demam berdarah. n Aris Arianto
Pencegah Chikungunya 1. Lakukan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) dengan melaksanakan 3M (menguras, mentup dan mengubur) minimal seminggu sekali. 2. Menaburkan larvasida (seperti bubuk abate) atau menebarkan ikan pemakan jentik. 3. Lindungi diri dari gigitan nyamuk terutama pada siang hari, misalnya dengan mengunakan obat gosok (repellent), pemakaian kelambu dan pemasangan kawat kasa pada ventilasi rumah. 4. Membersihkan lingkungan dari tempat-tempat perkembangbiakan nyamuk penular. Sumber : info-kes.com
penerbitan Peraturan Bupati (Perbup) Nomor 7 tahun 2013. Di sana memuat 167 zona atau kelurahan dan juga aturan pemasangan alat peraga. Caleg hanya diperbolehkan memasang alat peraga kampanye berupa spanduk. Untuk jumlah nya dibatasi satu spanduk satu zona (kelurahan/ desa). “Caleg tidak diperbolehkan memasang baliho, kecuali melalui reklame yang berbayar. Itu pun juga dibatasi satu baliho satu zona. Pengecualian lagi jika baliho dipasang di rumah Caleg yang bersangkutan. Asalkan tidak keluar dari area rumah, Perbup memberikan kelonggaran,” katanya. Kuswanto menegaskan, bila memang ada yang melanggar dia meminta Panwaskab dan Satpol PP segera menindak nya. Kuswanto. n Murniati
MELANGGAR—Sebuah baliho Caleg yang menyalahi aturan dipasang di Jalan Veteran, Sukoharjo, Senin (11/11).
Terkait Sengketa Tanah
Warga Laporkan Oknum Polisi Dia sudah arogan de ngan memasang plakat. Kami pun sudah melaporkan hal itu kepada Kompolnas, Kapolri dan Dir Propam Mabes Polri terkait kasus ini. Rosanto
Kuasa Hukum
SUKOHARJO—Sri Lestari melalui kuasa hukumnya, Rosanto melaporkan oknum anggota polisi berpangkat Kompol ke Mabes Polri. Pasalnya, polisi yang bertugas di Mabes Polri itu memasang plakat di tanah yang masih disengketakan dan prosesnya masih bergulir di Polres Sukoharjo. Informasi yang dihimpun menyebutkan, plakat pada tanah dan bangunan di RT 2 RW II Desa Parangjoro Kecamatan Grogol itu sudah dipasang selama tiga hari. Pihak Sri Lestari menuding pihak Kompol B yang memasangnya. Padahal, tanah dan bangunan itu masih dalam status sengketa sehingga tidak pas jika ada klaim dari salah satu pihak.
Joglosemar | Murniati
PLAKAT—Plakat terpasang di lahan dan rumah yang berada di RT 2 RW II Desa Parangjoro Kecamatan Grogol, Senin (11/11). “Laporan klien kami ke Polres soal tindak pidana perusakan belum ada putusan. Lha kok ini sudah dipasang plakatnya di sini. Ini sudah wujud pelanggaran. Orang tahu aturan kok bisa melakukan hal yang melanggar hukum,” ujar Rosanto, Senin (11/11). Oleh karena itu, pihaknya berharap masalah itu segera diusut tuntas. Selain kasus perusakan, pihaknya berharap pemasangan plakat itu juga segera ditindak. “Dia sudah arogan dengan memasang plakat. Kami pun sudah melaporkan hal itu ke-
pada Kompolnas, Kapolri dan Dir Propam Mabes Polri terkait kasus ini,” kata dia. Khusus perusakan, dia menjelaskan peristiwa itu terjadi pada 25 Juli 2013 silam. Awalnya, oknum polisi sekitar pukul 13.00 WIB datang bersama tukang dan material. Di sana, dia memerintahkan tukang untuk membangun sekat dan tembok di dalam rumah. Terpisah, Kapolres Sukoharjo, AKP Ade Sapari melalui Kasat Reskrim Sukoharjo, AKP Yulius Herlinda mengatakan kasus perusakan masih dalam proses lidik. n Murniati
WONOGIRI—Hasil tangkapan ikan di Waduk Gajah Mungkur (WGM) pada awal musim hujan kali ini meningkat 15 sampai 20 persen per hari. Kendati demikian, hujan di awal musim juga membuat kematian bagi sebagian kecil ikan. Kepala Dinas Peternakan Perikanan dan Kelautan (Disnakperla) Wonogiri, Rully Pramono Retno melalui Kepala Bidang (Kabid) Perikanan Heru Sutopo mengatakan pada hari biasa di musim kemarau total hasil tangkapan ikan di WGM berada di kisaran 2.000
kilogram. Namun ketika awal musim penghujan, terjadi peningkatan tangkapan antara 15 hingga 20 persen. “Adanya perbedaan suhu di dalam air yang membuat ikan terangsang untuk melakukan pemijahan. Pada kondisi seperti itu, ikan menjadi mudah untuk ditangkap,” ujar Heru, Senin (11/11). Dikatakan Heru, kebanyakan ikan jenis nila dan patin yang banyak ditangkap oleh pencari ikan ataupun para peternak ikan di sekitar waduk. Peningkatan hasil tangkapan tersebut juga berlangsung pada
masa yang sama di tahun-tahun sebelumnya. Dan kisaran persentase kenaikan nya pun hampir serupa. Peningkatan ini berlaku menyeluruh bagi sekitar 1.200 orang nelayan di 50 kelompok yang tersebar di enam kecamatan sekitar WGM. Selain hasil tangkapan, hujan di awal musim juga membuat terjadinya kematian ikan. Penyebabnya juga sama, adanya perbedaan suhu di dalam air hingga menjadikan ikan yang daya adaptasinya tergolong kecil, kesulitan mempertahan kan hidup. n Aris Arianto
Berawal dari Coba-coba, Kini Menggurita
Joglosemar | Murniati
S
aat memasuki rumah yang berada di Combongan RT 1 RW I Kecamatan Sukoharjo, Senin (11/11), aro-
ma harum langsung tercium dan mengusik hidung. Aroma nan wangi itu membuat orang di sekitar rumah yang dileng-
WONO GIRI—Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Wonogiri siap merazia warung internet (Warnet) dan game online yang buka 24 jam. Hal ini sebagai sikap dalam menanggapi keluhan masyarakat yang dilewatkan Wakil Ketua (Waket) DPRD terkait keberadaan kedua usaha penyedia jasa dunia maya tersebut. Kepala Satpol PP Wonogiri, Waluyo mengatakan dalam gelar razia nantinya bakal berkoordinasi terlebih dahulu dengan Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) yang memiliki fungsi kewenangan dan pengendalian. Dengan kerja sama antar kedua pihak tersebut diharapkan akan mendapatkan hasil maksimal. “Kami siap setiap saat, termasuk dalam hal merazia warnet dan game online yang buka 24 jam. Tapi sebelumnya kami harus berkoordinasi de ngan Dishubkominfo terlebih dahulu, “ ujar Waluyo, Senin (11/11). Dikatakan dia, pihaknya akan dilihat dulu substansi permasalahannya. Jika memang langkah razia harus dilakukan, pihaknya selaku institusi penegakan peraturan daerah (Perda) siap melak-
sanakannya. Terpisah, Kepala Dishubkominfo Wonogiri Ismiyanto melalui Bidang (Kabid) Komunikasi dan Informatika (Kominfo), Dwi Saputro, bertutur, secara prinsip sudah mengatur penyedia jasa internet di Wonogiri, dalam hal ini warnet dan game online. Dituturkan pula, secara re guler maupun insidental telah bergerak melakukan pembinaan. Langkah ini dilakukan bersama Satppl PP. Disinggung mengenai jam buka warnet dan game online, Dwi menandaskan, pihak penyedia jasa diharuskan menutup usahanya maksimal pada pukul 21.00 WIB. Pihaknya juga tidak segan-segan untuk memberikan teguran bagi pemilik usaha yang buka hingga larut malam, bahkan hingga 24 jam. “Kami selalu mengingatkan ke pengelola untuk segera tutup pada pukul 21.00 WIB. Jika sampai buka selama 24 jam, tolong sampaikan kepada kami. Nanti kami peringatkan pengelolanya “ tegas Dwi. Sebelumnya, Wakil Ketua DPRD Wonogiri Hamid Noor Yassin menyoroti marak nya game online dan warung internet (Warnet) yang buka 24 jam. n Aris Arianto
Tangkapan Ikan WGM Naik
n Jumbadi, Juragan Roti dari Combongan
ROTI—Sejumlah karyawan Roti Permata sedang sibuk membuat roti di RT 1 RW I Kecamatan Sukoharjo, Senin (11/11).
Warnet-Game Online 24 Jam akan Dirazia
kapi halaman cukup luas itu nyaman dan betah. Meski halaman diplester menggunakan semen, namun panasnya udara saat itu tak terasa karena bau yang membuai dan mengusir hawa panas itu. Saat kaki melangkah menuju ruangan yang penuh dengan tumpukan loyang, aroma wangi itu makin menjadi-jadi. Di sana terlihat belasan orang laki-laki dan perempuan sibuk dengan pekerjaannya masing-masing. Tangan mereka tak lepas dari tepung terigu dan adonan yang berwarna kuning agak putih. “Plek,” suara yang timbul saat adonan beradu dengan meja yang sudah dilumuri mentega agar tidak lengket. Tangan-tangan itu begitu ceka-
tan saat menggulung roti yang diisi dengan pisang dan cokelat. Ya, itu adalah sekelumit aktivitas di rumah Jumbadi sang juragan roti. Dengan nama Roti Permata, dia mengawali kariernya sebagai pembuat roti kecil-kecilan. Sekitar tahun 2005, dirinya bersama sang istri Asri Hernawati mulai mencari-cari teknik membuat roti. Awalnya hanya sebatas coba-coba dan akhirnya mampu menciptakan roti meski omzetnya masih terbatas. “2005 lalu roti ini berdiri. Setelah beberapa lama, akhirnya mampu membeli mesin dan memproduksi roti dengan jumlah yang lebih besar. Guna memperluas jaringan, akhir nya kami menjadi anggota pa-
guyuban pembuat roti,” kata Jumbadi, Senin (11/11). Dirinya pun mengikuti sejumlah pelatihan-pelatihan untuk memperkaya teknik membuat roti. Hingga saat ini, dirinya mampu menampung 15 karyawan untuk memenuhi pesanan para pelanggannya. “Sekarang ada 15 karyawan. Mereka dibagi dalam beberapa tahap. Ada yang bertugas menimbang bahan, mengaduk dengan mesin, membentuk adonan, mengoven, serta mengemasnya,” kata dia. Dikatakan Jumbadi, saat ini dirinya mampu membuat roti 10.000 biji per hari atau menghabiskan 10 sak per hari. Dari sekian banyak roti itu, dua sak roti dia setorkan di PT Sritex Sukoharjo. n Murniati
Joglosemar I Aris Arianto
LUDES—Warga berjalan di antara puing-puing bangunan rumah Suparno (47) di Dusun Randusari RT 2 RW IV, Desa Ngadirojo Kidul, Kecamatan Ngadirojo Wonogiri, Senin (11/11). Perabotan rumah Suparno ludes dalam kebakaran yang memakan kerugian material sekitar Rp 50 juta tersebut.
Rumah Suparno Ludes Terbakar WONOGIRI—Kebakaran besar terjadi di rumah milik Suparno (47), warga Dusun Randusari RT 2 RW 4 Desa Ngadirojo Kidul, Kecamatan Ngadirojo, Wonogiri, Senin (11/11). Tidak ada korban jiwa, namun pemilik rumah rugi sekitar Rp 50 juta. Kepala Desa Ngadirojo Ki dul, Kadimin mengatakan kebakaran terjadi sekitar pukul 10.00 WIB. Diduga kebakaran disebabkan kayu yang dipanggang diatas tungku api di dapur yang menyatu dengan rumah. Kemudian percikan api menyambar ke kabel listrik dan menimbulkan kebakaran. “Kerugiannya terdiri atas perabotan yang ludes dan kerangka kayu yang juga ha ngus,” ujar Kadimin. Hal senada diungkapkan Ketua RT 2 RW IV, Gunimin.
Menurut dia, kebakaran pertama diketahui seorang tukang kredit. Tukang kredit itu ketika melintas di dekat rumah Suparno, melihat ada kepulan asap. Selanjutnya, memberitahukannya ke warga sekitar. “Pertama kali api di dapur sudah padam, kami menganggap sudah selesai kebakaran nya. Ternyata kami salah, sebab setelah membuka pintu ruang utama rumah, api juga menyala besar di dalamnya,” jelasnya. Di dalam ruang utama rumah, lanjut Gunimin, ada tiga mesin jahit. Dia bersama warga bermaksud mengambilnya, namun khawatir atap runtuh, terpaksa digantol menggunakan besi yang ujungnya dibengkokkan. Selang setengah jam kemudian, api baru berhasil dipadamkan. n Aris Arianto
Joglosemar | Murniati
Baliho Caleg Langgar Perbup
opini
8
selasa, 12 november 2013
www.joglosemar.co
Refleksi Birokrasi yang Efektif
P
emerintah Kota (Pemkot) Surakarta masih kekurangan 1.070 pegawai negeri sipil (PNS). Saat ini tercatat jumlah PNS yang ada mencapai 9.464 orang. Jumlah pegawai itu menyedot anggaran pada pos belanja tidak langsung hingga Rp 833 miliar atau setara 61,62 persen pada APBD 2014. Persoalan kekurangan tenaga PNS ini bukan hanya dialami Pemkot Solo saja melainkan hampir dirasa menyapa pemerintah kabupaten/ wali lainnya. Meskipun kekurangan PNS tersebut ditemukan, namun tidaklah mudah untuk mengajukan penambahan kekurangan tersebut. Kita sependapat jika ukuran kinerja PNS di sebuah Kota atau Kabupaten sering kali dipertanyakan. Tidak semua kinerja PNS sesuai dengan beban kerja yang diberikan kepada yang bersangkutan. Hal inilah yang kemudian menjadi perhatian semua pihak. Oleh karena itu, terjadinya kekurangan jumlah PNS tidak serta-merta disetujui untuk ditutupi. Banyak pertimbangan yang mendasari adanya rekrutmen PNS. Berdasar analisis beban kerja yang ada, kebutuhan pegawai dan jumlah pegawai yang ada saat ini maka Kota Solo kekurangan pegawai sekitar 1.070 orang. Rinciannya, kebutuhan pegawai 10.564 orang, jumlah pegawai yang ada 9.494 orang. Kita tahu bahwa untuk pengadaan pegawai membutuhkan pengaturan anggaran yang tidak kecil. Karena itulah, masing-masing Pemkot/Pemkab harus benar-benar bisa melakukan pengaturan kinerja PNS di lingkungan masing-masing. Apalagi, selama ini sudah muncul stigma bahwa kinerja PNS sering bermasalah karena ketidakdisiplinan mereka. Lalu banyak pekerjaan yang seharusnya bisa dikerjakan satu orang, sering kali harus dikerjakan lebih dari satu orang. Hal inilah yang membuat kekecewaan atas kinerja PNS. Maka dari itu yang penting bagi pemerintah daerah adalah mengelola kinerja PNS berbasis beban kerja. Pe-
layanan masyarakat menjadi landasan utama bagi sebuah perekrutan pegawai. Yang harus dilakukan pemerintah kota/kabupaten adalah mendorong terciptanya kinerja PNS yang benar-benar berkualitas. Sata ini birokrasi berbeda dengan fungsi di zaman orde baru. Di mana ketika itu PNS benar-benar dibutuhkan untuk pengerahan politik. Tetapi sekarang birokrasi benar-benar diperuntukkan untuk meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat. Karena itulah, kekurangan PNS benar-benar dihitung dan tidak sembarangan dipenuhi. Maka tak aneh bila bila kebutuhan pegawai di lingkungan Pemkot juga belum bisa terealisasi. Hal itu karena kebijakan pengurangan dan selektivitas rekrutmen calon PNS. Apalagi jika kita mengacu adanya moratorium perekrutan PNS. Belum lagi kalau kita melihat dapur hitungan kas daerah yang sering kembang kempis karena sebagian angka diambil untuk membayar pegawai. Seperti di Kota Solo, di mana sebanyak 61,2 persen dari APBD digunakan untuk membayar pegawai. Ini jelasjelas tidak sehat lantaran kas daerah justru diambil bukan untuk kepentingan rakyat. Maka dari itu, terjadinya kekurangan pegawai harus benar-benar disikapi secara bijaksana. Sepanjang pekerjaan dan pelayanan kepada masyarakat dianalisa bisa dihandle oleh tenaga yang sudah maka perekrutan PNS bisa dikesampingkan. Jangan sampai PNS yang sudah ada, tidak maksimal kinerjanya. Kemudian kita juga harus menghindari hitungan kas daerah yang merugikan, misalnya kas daerah besar pasak dari pada tiang karena menuruti sejumlah pengeluaran yang tidak semestinya. Pemerintah daerah harus bisa mengefektifkan jumlah PNS yang ada untuk mendukung kinerja pelayanan untuk masyarakat. Birokrasi yang kita gunakan adalah birokrasi berbasis kinerja yang efektif dan efisien. n
Jernih - Bernilai Alamat: Jln. Setia Budi No. 89 Surakarta 57134 Tel. (0271) 717141; Faksimili Redaksi: (0271) 741696; E-mail: harianjoglosemar@gmail.com
Pemimpin Umum: Nugroho Arief Harmawan Pemimpin Redaksi: Anas Syahirul A Redaktur Pelaksana: Heru Ismantoro, Suhamdani Redaktur: Agni Vidya P, Amrih Rahayu, Cisilia Perwita Setyorini, Didik Kartika Putra, Eko Susanto, Kiki Dian Sunarwati, Krisna Kartika Sari, Muhammad Ismail, Niko Fediyanto, Tri Hatmodjo, Tri Idayati, Widi Purwanto Staf Redaksi: Adilla Prasetyo Wibowo, Angga Purnama, Ari Purnomo, Ario Bhawono, Ari Welianto, Bernadheta Dian Saraswati, Dini Tri Winaryani, Dwi Hastuti, Fariz Fardianto, Farrah Ikha Riptayani, Murniati, Raditya Erwiyanto, Rahayu Astrini, Ronald Seger Prabowo, Rudi Hartono, Triawati Prihatsari Purwanto, Tri Sulistiyani, Wardoyo. Fotografer: Abdullah Azzam, Budi Arista Romadhoni, Kurniawan Arie Wibowo, Yuhan Perdana. Wartawan Harian Joglosemar dilarang menerima imbalan dalam bentuk apa pun. Dalam bertugas wartawan Harian Joglosemar dibekali tanda pengenal berupa kartu pers GRAFIS: Agung Setyawan KOORDINATOR LAYOUT: Purnomo TIM KREATIF: Andi Kristo Wibowo, Asrori, Kustiono Ikhrom, Putra A.F, Sugiyarto, M. Yusni Huda, Zulaekhah. ILUSTRATOR: Warsono. Copy Editor: Joko Heriwaluyo LITBANG: Marwantoro Subagyo, M Maksum Sirkulasi: Rustiyadi Iklan: Ignasia Retno Winulis Bank: a.n PT Joglosemar Prima Media, Bank BNI Cabang Surakarta No. Rek. 0133921656, Joglosemar Biro Jakarta: Apartement Gardenia Boulevard Room A702, Jl Warung Jati No 12, Pejaten Barat, Jakarta Selatan, Telp 021-29048721; Harga Langganan: Rp. 67.000, Tarif Iklan Baris: Rp. 5.000/baris, Iklan Display BW: Rp. 22.000/mmkl, Iklan Display FC: Rp. 27.000/mmkl. Halaman 1 FC: Rp. 45.000/mmkl. Halaman 1 BW: Rp. 35.000/mmkl.
Pojok Dana Bansos pendidikan disunat 50 persen Masa depan pendidikan suram Arah lalu lintas Nonongan-Gemblegan akan dibalik Pengemudi mobil siap-siap kikuk
Mal Rakyat dan Jati Diri Pasar
dok
Oleh: Muladi Wibowo Pengurus Kadin Solo dan Dosen UNIBA Surakarta
K
ota mana di dunia ini yang tidak ada mal? Mal dalam imajinasi masyarakat merupakan salah satu simbol dan penanda modernitas sebuah wilayah. Kabupaten yang belum memiliki mal atau pusat perbelanjaan yang modern sering dikategorikan belum maju. Kehadiran mal telah mengubah struktur sosial masyarakat, gaya hidup, pola pikir dan bahkan mengalahkan komitmen religius manusia. Ada pertanyaan yang perlu kita jawab bersama, sebetulnya sebuah kota itu membutuhkan berapa banyak mal, apakah ada kesadaran untuk membatasi jumlah mal ataukah diserahkan pada mekanisme pasar. Baru-baru ini, Walikota Solo FX Hadi Rudyatmo menawarkan konsep baru perlunya mal rakyat, yakni dengan menggabungkan konsep pasar tradisional dengan pasar modern, dengan tetap menekankan kepada pengusaha kecil sebagai pelaku usaha di pasar tersebut. Dengan kata lain gedung dengan fasilitas mal tetapi memiliki spirit pasar tradisional. Gagasan Walikota Solo ini tidak boleh disambut dengan apriori atau penolakan, Gagasan ini merupakan konsekuensi logis dari tumbuhnya sebuah kota yang ingin senantiasa mempertahankan ikon tradisional dalam setiap denyut perubahannya. Artinya kota dibangun atas dasar potensi-potensi lokal, tradisi dan gabungan dari keduanya. Orang modern menyebutkan sebagai keniscayaan pembangunan dan pertumbuhan. Gagasan tersebut merupakan antithesis atas pendapat umum yang mengatakan bahwa pasar ditinggalkan pembeli karena kotor, kumuh, sumuk, panas, sumpek, becek, dan lain sebagainya vis a vis dengan mal yang dianggap bersih, megah, rapi, modern, tertib, dan keunggulan lainnya. Semangat Walikota dilatarbelakangi oleh perhatian Kota Solo yang luar
biasa terhadap pasar tradisional, di mana tiap tahun selalu dilakukan upaya renovasi dan revitalisasi pasar, namun belum bisa memenuhi harapan. Sehingga pembangunan fisik secara psikologis pasar dianggap lebih cepat memberikan pengaruh bagi masyarakat untuk melirik pasar sebagai destinasi utama daripada mal, utamanya di kalangan rakyat menengah ke bawah. Terlepas dari gagasan modernisasi pasar tradisional oleh Walikota Solo tersebut, ada satu kesadaran penting yang harus diperjuangkan di masyarakat, yakni membatasi pertumbuhan jumlah mal. Bahwa keberadaan mal merupakan keniscayaan, namun secara sosial budaya sesungguhnya keberadaan mal yang terlalu banyak akan mencerabut alam bawah sadar manusia terhadap keberadaan pasar tradision-
tor utama perubahan yang ingin diketengahkan adalah dari sisi pelayanan kepada pengunjung atau pelanggan yang memenuhi syarat-syarat pasar modern. Pasar Modern BSD City contoh faktual bagaimana transaksi tawar-menawar dan berpadu harmonis dengan modernitas. Pasar tersebut berada di atas tanah seluas 3,5 hektar. Di dalamnya terdapat ratusan lapak, kios, dan Ruko. BSD City juga dilengkapi tempat penampungan sampah, instalasi air bersih, dan memiliki lahan parkir luas. Sudah barang tentu konsep
baran jati diri bangsa. Ketika keberadaan pasar tradisional tetap di pertahankan, maka identitas bangsa pun tetap terlihat kokoh. Kebersihan pasar tradisional serta aspek lainnya yang menyertai adalah tanggung jawab seluruh lapisan masyarakat Indonesia. Pasar tradisional merupakan pranata penting dalam masyarakat karena tidak terbatas dalam kegiatan ekonomi saja, tapi juga membentuk interaksi sosial dan komunikasi masyarakatnya. Keakraban antara penjual dan pembeli
al. Jika di sebuah kota hanya ada mall dan pasar yang mirip mall, maka pasar tradisional akan hilang dari masyarakat. Orang Jawa menyebutkan pasar wis ilang kumandange. Bisa jadi di masa depan ketika di sebuah kota tidak ada lagi pasar tradisional, maka orang kota datang ke pasar tradisional akan menjadi kegiatan rekreatif. Dalam logika penulis, hakikatnya jumlah mal di kota Solo ini sudah jauh lebih dari cukup memenuhi kebutuhan dan hasrat warga Solo dan sekitarnya, oleh sebab itu pilihannya tidak menambah mal. Ada yang berpendapat bahwa pengembangan pasar tradisional lebih tepat meniru model yang dikembangkan Pasar Modern BSD City (Tangerang-Banten), Fresh Market Kota Wisata (Cibubur-Jawa Barat) yang dikelola oleh sektor swasta atau seperti Pasar Beringharjo di Yogyakarta yang dikelola oleh Pemerintah daerah. Indika-
BSD City merupakan konsep yang cukup baik, jika kita hanya memiliki pilihan antara mal dan pasar tradisional. Namun demikian kita sebagai manusia sosial yang menjadi bagian dari pertumbuhan sebuah kota, memiliki kesempatan untuk menentukan pilihan tidak hanya membatasi jumlah mal semata namun lebih jauh lagi bagaimana kota yang telah terbentuk ini fokus pada pasar tradisional. Jati Diri Manusia membutuhkan pasar dan mal, tidak semata-mata sebagai proses bertemunya pembeli dan pedagang. Hal yang paling menakutkan dari tumbuhnya mal yang tidak terkendali adalah hilangnya jati diri pasar tradisional. Pasar tradisional bukan hanya sekedar tempat berdagang dan membeli sesuatu, bukan pula sekadar transaksi jual beli. Namun, lebih dari itu, pasar tradisional adalah penggam-
dengan tradisi tawar-menawar harga menjadi ciri khas pasar tradisional yang tidak akan pernah ditemukan di pasar modern. Artinya apabila kita mengubah jati diri pasar tradisional menjadi seperti BSD City bukan merupakan hal yang salah, dalam jangka pendek jelas akan membuat image pasar akan berubah, dan masyarakat jelas akan tertarik untuk datang. Namun demikian yang perlu kita renungkan bersama, bahwa konsekuensi dari modernisasi dan pembangunan tersebut akan menggerus entitas pasar tradisional yang kita kenal selama ini. Perubahan bentuk fisik pasar dengan kual-
Gagasan Walikota Solo ini tidak boleh disambut dengan apriori atau penolakan, ini merupakan konsekuensi logis dari tumbuhnya sebuah kota yang ingin senantiasa mempertahankan ikon tradisional dalam setiap denyut perubahannya.
itas mal dalam jangka panjang akan membawa sikap, perilaku, standar pelayanan, cara pendekatan, cara pandang, nilai dan aktivitas yang pada gilirannya tetap akan identik dengan mal saat ini. Di sisi lain mall yang saat ini kita kenal pun karena modernisasi tumbuh ke arah yang lebih modern lagi seiring keseimbangan dan ketersediaan sarana prasarana yang memang dibuat oleh manusia untuk memberikan kemudahan bagi manusia, khususnya bidang teknologi. Dalam bahasa sederhana pasar tradisional yang kita kenal akan berubah menjadi mal seperti mall yang kita lihat sekarang ini, sedangkan mal yang saat ini ada akan berubah menjadi super mal (lihat mal baru di Solo Baru) dan superblock (yang mencampurkan semua gaya hidup di satu tempat untuk memanjakan manusia). Untuk itu keberadaan pasar tradisional apapun alasan (sosial, ekonomi, politik dll) harus tetap dipertahankan, dan pemerintah sebagai pengelola utama pasar menjadi leading sector-nya, bahwa modernitas akan menggerus fungsi dan peran pasar dan berhadapan dengan sahwat investor pasar modern itu pasti akan terjadi. Pilihan logisnya ya mari berjuang bersama untuk mempertahankan pasar tradisional sebagaimana adanya pasar tradisional itu sendiri pada fungsi dan keberadaannya. Bahwa kekhawatiran jika masih menggunakan pasar tradisional akan ditinggal masyarakat itu juga keniscayaan yang tidak bisa ditolak. Namun kita juga harus punya keyakinan bahwa pasar tradisional selalu dibutuhkan oleh masyarakat dan menjadi bagian tidak terpisahkan dari masyarakat itu sendiri. Sampai kapan, sampai sejauh mana
anggota masyarakat mampu mempertahankannya. Selama masyarakat mampu. Karena kita biasanya akan terkejut bahwa tiba-tiba apa yang kita kenal di masa lalu (kecil) kita sudah tidak ada lagi pada saat kita dewasa. Ini adalah fakta sosial. Untuk itu melalui tulisan ini saya lebih banyak mengedepankan kembali pada gagasan kita untuk bersama-sama untuk mempertahankan jati diri pasar tradisional sebagai pasar tradisional, yang di masa yang akan datang akan menjadi warisan budaya yang luar biasa. Semoga. n
Redaksi menerima tulisan opini, diutamakan tema lokal Surakarta dan sekitarnya. Tulisan merupakan asli karya sendiri. Tema serupa pada saat yang sama tidak dan belum pernah dikirimkan ke media mana pun. Ketik spasi satu sepanjang 7.500 karakter with spaces dan kirim via email ke: harianjoglosemar@gmail.com. Lengkapi identitas diri, foto dalam pose santai, nomor rekening, dan nomor telepon. Jika dalam waktu dua pekan tulisan belum dimuat, otomatis penulis berhak mencabut tulisan tersebut.
rakyat bicara selasa, 12 november 2013
9
www.joglosemar.co
Mohon Perhatikan Kualitas Air PDAM
K
epada PDAM SUKOHARJO, tolong diperhatikan kwalitas air PAM, jangan cuma pemberitahuan secara terus menerus, terutama yang mengalir di perum seroja-grogol- telukan, airnya hampir setiap hari tercemar limbah dan berdampak buruk bagi anak-anak balita (penyakit kulit), di samping itu tidak sehat juga untuk konsumsi masak. 085229142791
(Ade Suryana) 082225616051
Malah Nyalahi Adat
Ora dadi dpr nggawe dewan adat ning malah nyalahi adat ora duwe unggah-ungguh ngowahi adat ngrusak adat kang adi luhung nggawe aturan dewe.
081804421137
PB XIII Kok Bikin Maklumat
Sinuwun PB XIII yang Pernah Sakit Berat dan Sekarang Ngomongnya sudah pikun (cedal/
085727179917
081804509333
Terima kasih atas koreksinya. Kepada pengirim SMS Rakyat Bicara diharuskan menggunakan identitas nomor telepon miliknya sendiri.
Redaksi
Dok Joglosemar
Sifat Ngalah Marang Raja
Jalan Makin Macet
Gusti Moeng/Eddy Wirobumi ngasak kraton gawe kisruh terus. nganti kerahke bolo kurowo lan ora eling koyo braholo arep ganggu gawe kraton surokarto ora duwi sifat ngalah karo rojo lan gusti moeng, eddy wirobumi pasangan gawe ruwet warga kuto solo.
081804507553
Pingin Dadi Ratu
Tepi jalan di Gilingan dilubangi tiap 6 m. Kabarnya akan ditanami pohon. Apa tidak salah!? Malah tambah macet karena jalan makin sempit. Bila untuk penghijauan, kenapa tidak pakai pot saja. Tolong dipikirkan kembali.
Kapan Jadwal Prameks Ditambah?
Kapan jadwal kereta pramek ditambah atau gerbongnya ditambah? Karena sekarang semakin banyak penumpangnya. Agar kami terangkut semua. Hidup pramek!
087739379479
Saya minta setiap klub harus beli pemain muda setiap tahun, buat pembina manusia muda.
08562996048
Rel Purwosari Licin
Hati-hati jika lewat di rel bengkong purwosari. Karena jika hujan, besi rel licin. Berbahaya bagi pengendara sepeda motor.
087739379479
Selamat Ultah Persis
Selamat ultah yang ke 90 th persis. Biar hari lahirmu lama terlupakan TGL 8 NOP 1923.
02718035638
Keraton Segera Menemui Jalan Damai
Mari segenap warga Solo pada khususnya dan surakarta pada umumnya, memahami dan merenung sejenak tentang pentingnya persatuan dan kesatuan suatu bangsa. Bangsa yang bijak, adalah bangsa yang bisa menghargai jasa para pemimpinya. Semua pasti menginginkan keadaan Keraton versi Walikota akan baik-baik saja. Tidak saling menjelek-jelekan satu sama lain. Jika yang sudah terjadi adalah Jalan menuju kebaikan saling introspeksi masing-masing. Tapi janganlah saling memperkeruh suasana. Semoga konflik Keraton segera menemui jalan damai. Pak Rudi harap menempuh jalur hukum dengan damai. Ga usah terpancing emosi dan mengukuhkan ego. Selamat berjuang menempuh jalan damai Pak Walikota. Rakyatmu mendoakan mu, dan mendoakan buat kedamaian kota Solo. (amin).
Tertibkan Pengamen yang Meresahkan
Kepada Yang Terhormat PemKab Karanganyar. Mohon DiTertibkan Para Pengamen Yang Bergaya Ala Punk Yang Mangkal Di Sebelah Timur Alun-alun Karanganyar. Keberadaannya Semakin Hari Smakin Meresahkan Para Pengunjung Di PKL Dan Pengunjung Lainnya. Mereka Sering Ngamen Dng Cara Paksa Dan Mencaci-maki Bila Tidak DiBeri Uang. Apalagi Jika Mereka Sudah Menenggak Alkohol. Mohon Para
Hormat Saya : Zainal Abidin. 081567649450
Proyek Ir Soekarno Tak Jelas
Nasib proyek dimonumentalkan jadi Pasar ndeso Ir Soekarno tidak jelas selesainya atap diedel-edel digondhol clorot tahoen datang sekonyong-konyong tanpa telephone/sms. Lesus Yoga nakal betul hadir tidak prosedural tanpa se-sajen makanan kecil ngamuk....he 3x.
081807524027
Pasar Ir Soekarno Mangkrak
Pasar tradisionil Ir Soekarno di kab Sukoharjo morat marit mangkrak ditambah atap di orak arik puting beliung dan bledhek.... tambah modal lagi. Bukankah sisa anggaran masih berjibun tak usah sungkan, reformasi tak perlu akuntabilitas kepantasan demokrasi tak perlu transparansi kemaluan....nggih mboten ?!
Wongso Cawas 085701052080
Rebutan Dana Aspirasi
Pemda Sukoharjo clearence budget glontor 10 milyard buat taman menggincu jalan Ir Soekarno. Suluk berpihak wong cilik
Jadwal Keberangkatan Kereta Api Jogja & Solo Tujuan
Musafir
087835152203
Aparat Penegak Hukum Bisa Menertibkan Keberadaan Mereka. Karena Kota Karanganyar Ini Sudah Terkenal Dengan Nyaman Dan Tentramnya. Atas Perhatiannya Saya Ucapkan Terima Kasih.
Beli Pemain Muda
Ontran-ontran Keraton; Intine GKR Wandansari kui pengen dadi Ratu titik gak pake koma
083865741888
KUALITAS AIR—Selama ini masyarakat mengandalkan suplai air untuk kebutuhan sehari-hari lewat PDAM yang disalurkan lewat saluran yang telah dibuat. Karena itulah, masyarakat meminta agar kualitas air PDAM benar-benar terjaga.
0818250095
Telp Informasi Stasiun
Saya seneng mengikuti permasalahan Keraton bukan berarti saya suka orang gegeran, tetapi setelah mengikuti dan membaca semua permasalahan saya bisa mengerti bahwa : 1). Dewan Adat itu beliau-beliau yang mengerti dan mau mempertahankan dan melestarikan tatanan Adat di Keraton Surakarta, lha kalau dulu tidak ada dukungan Tatanan Adat dan Paugeran Keraton tentang penobatan Calon Raja Keraton Surakarta oleh Lembaga Dewan Adat, saya percaya KGPH Hangabei belum tentu bisa jadi Raja. Ini yang harusnya Gusti Bei sadari, Kasian mereka-mereka yang menobatkan sampeyan dengan gigih sesuai dengan Tatanan Adat, malah disalahkan, Raja harus kokoh, harus bijaksana, mosok yang melestarikan Tatanan Adat malah mau dibubarkan, 2). Raja sekarang di jaman NKRI sudah tidak sama seperti pd jaman sebelum NKRI, dulu Keraton tempat Pemerintahan Raja sebagai yang berkuasa atas Negara Kerajaan, ingat di jaman NKRI ini sudah bukan Negara Kerajaan, dan hanya di Lingkup Keraton saja sinuhun bertahta sbg Raja, karena Keraton sudah bukan Pemerintahan Negara maka Keraton merupakan suatu Lembaga yang berperan menjaga kelestarian Adat Budaya sehingga Keraton disebut sebagai Lembaga Adat, sebagai Lembaga Adat tentu harus ada Dewan Adat, karena Raja bisa berganti-ganti (run-tumurun), tetapi Keraton tidak bisa berganti-ganti artinya tetap satu dan untuk melestarikan Adat Budayanya. Ini yang semestinya direnungkan dengan hati yang jernih, bukan merasa diri pemimpin tunggal, lha wong Raja di jamannya Pemerintahan Kerajaan saja pasti mempunyai Penasehat, apalagi Raja sekarang ini katakan hanya sebagai Sesepuh Adat di Keraton yang merupakan Lembaga Adat, justru Dewan Adat itu penting sekali. Beliau-beliau ini mengerti Tatanan Adat, nyatanya KGPH.Hangabei berhasil jadi Raja yang menobatkan siapa..?, silahkan introspeksi, kasihan mereka yang telah berjasa menobatkan anda. Terima kasih.
pelo), kok mampu membuat ‘ maklumat kraton ‘ ? Ini aneh bin ajaib hee2 heee2. Dokter-dokter neurolog perlu menyelidiki. Apakah yang membuat sinuwun atau orang lain dan sinuwun tinggal tanda tangan saja ? Ini perlu pemikiran yang intelektual dan analisa yang brilian ... Nuwun.
Kepada Yth. Redaktur Koran Joglosemar dengan hormat diberitahukan bahwa yang mengirim SMS pada Lembar Rakyat Bicara yang dimuat pada hari Sabtu tgl.9 November 2013, dengan judhul : “ Hangabehi di Posisi Sulit”, no. HP. 085713616833, bukan saya Gus Nanang Solo, untuk itu mohon diralat, agar para pembaca dapat mengetahui kekeliruan tersebut, Terima kasih. (Gus Nanang. Solo).
Sta Solobalapan: (0271) 714039 Sta Solojebres : (0271) 646408
Raja Sebagai Sesepuh Adat
Bukan Pengirim SMS
Kereta
Datang Berangkat
JAKARTA ARGO LAWU ARGO DWIPANGGA GAJAYANA BIMA TAKSAKA PAGI TAKSAKA MALAM SENJA UTAMA SOLO FAJAR UTAMA SENJA UTAMA BOGOWONTO GAJAH WONG GAYA BARU MALAM BENGAWAN PROGO
SLO 08.00. YK 08.56. SLO 20.00. YK 20.56 SLO 21.23 YK 22.10 SLO 22.05 YK 23.00 YK 10.00 YK 19.45 SLO 18.00 YK 19.02 YK 07.15. YK 18.30 YK 07.35. YK 18.00 SK 16.12 LPN 17.10 SK 15.30 LPN 16.33 LPN 15.30
BANDUNG ARGO WILIS TURANGGA LODAYA PAGI LODAYA MALAM MALABAR MUTIARA SELATAN PASUNDAN KAHURIPAN
SLO 11.03 YK 11.55 SLO 22.48 YK 23.37 SLO 07.00. YK 08.00. SLO 19.00. YK 20.00. SLO 19.28 YK 20.22 SLO 20.50. YK 21.44 SK 12.25 LPN 13.36 SK 17.50 LPN 19.10
SURABAYA ARGO WILIS & MADIUN BIMA TURANGGA
YK 15.15 SLO 16.04 YK 24.35 SLO 1.25 YK 03.20. SLO 04.20.
INFORMASI DAN KONFIRMASI TIKET BISA HUBUNGI : CALL CENTRE: 121 (Flexi/PSTN); 021-121 (Fren); (Kode Area) + 121 (Telkomsel); 021-213-91-121 (Seluruh Operator)
justru kikir support kearifan lokal dan penghijauan wilayah membiarkan rakyat dikoroyok hamanya kehidupan. Birokrat/wakil rakyat eyel-eyelan perang bathin rebutan dana aspirasi sesat.
085728805422
Pemukulan Siswa Mendidik Preman
Sikap arogan Sujak kepsek SDN Guworejo 1 Saradan Sragen. Aksi pemukulan siswa oleh guru tak ubahnya mendidik menjadi gali, preman dsbnya, jangan-jangan kepsek ini preman juga ya
081902827437
Truk Tronton Macet
Beberapa bulan yang lalu simpang rel KA di Mojomulyo Sragen, jalan aspalnya sudah diperbaiki dan dibuat agak landai (bagus), setelah beberapa hari sebelum itu truk tronton bermuatan penuh kertas gulungan, macet, trus ditabrak KA diwaktu subuh. Nah.. Jalan aspal disilang rel KA di jalan Nguwer-Cungul Sragen kok masih dibiarkan krikile pating bececer kayak gitu..trus piye... Ooalah.. ngger..ngger.
082326783720
Keraton Bukan Milik Raja
Sebenarnya merusak Bangunan Keraton itu tetap harus diadili
dan dihukum, siapa pun mereka, walaupun itu diakui sebagai perintah dari Raja sekali pun, ingat Keraton bukan Hak milik Raja PB XIII, Raja hanya sbg Junjungan bukan pemilik yang Sah, pemilik yang sebenarnya yaitu anak turun dari Raja yang mendirikan Keraton tersebut, jadi tentunya anak keturunan dari SISKS Paku Buwono II shg PB XIII itu sendiri, apalagi bangunan Keraton itu sekarang dilindungi UU Cagar Budaya sehigga Bangsa dan Negara Indonesia juga merasa ikut handarbeni dan ikut menjaga kelestariannya, Raja dan keluarganya juga hanya berhak menempati saja selama beliau menjadi Raja, itupun harus taat dng Tatanan Adat di Keraton tersebut, putra-putra Raja harus di Sasono Putro, Putri-putri Raja harus di Kaputren, dsb . Jadi dari sisi ini saja sebenarnya bisa menjadi bukti bahwa Raja itu juga diatur oleh Tatanan Adat, sehingga tidak bisa semau-maunya, maka dari itu Raja justru harus dan wajib memberi contoh tentang bagaima-
na menjalankan Tatanan Adat dan Hukum Adat itu sendiri, sehingga semua akan mencontoh Prilaku Raja , sehingga Raja benar-benar Berwibawa, seperti dalam Acara-acara Adat, kewajiban Raja juga harus taat kepada Tatanan Adat, contoh misalnya : pada Pasewakan Agung, Raja harus duduk di Singgasana, lalu Sentonodalem duduk nglesot dibawah, lalu Abdidalem duduk nglesot di emper pasewakan Agung itu semua merupakan Tatanan Adat,jadi disini bukti bahwa Raja pun harus Taat kpd Tatanan Adat dan harus siap menjalankan Tatanan Adat, misalnya : pada saat Pasewakan Agung Sang Raja sambil tiduran, ini misalnya saja, itupun Raja juga terkena sanksi Tatanan Adat, karena menyalahi Tatanan Adat Keraton, jadi kesimpulannya walau Seorang Raja didalam Keraton pun harus tetap Taat dan mau melaksanakan Tatanan Adat dan Paugeran Keraton, sesuai janji dan sumpahnya. Terima kasih. (Ade Suryana).
082225616051
Waspadai Penipuan SMS/Telepon yang mengatasnamakan Joglosemar Sehubungan dengan banyaknya kejadian tersebut, bila Anda menerima SMS/Telepon tolong tanyakan identitas maupun alamat dan segera konfirmasi langsung ke: 0271-717141
Jadwal Penerbangan Bandara Adi Sumarmo Solo Telp Informasi Bandara: (0271) 781164 Garuda Indonesia Rute Berangkat Solo-Jakarta 05.55 Solo-Jakarta 07.45 Solo-Jakarta 11.30 Solo-Jakarta 14.10 Solo-Jakarta 18.45
Tiba 07.05 08.55 12.40 15.20 19.55
Sriwijaya Air Rute Solo-Jakarta Solo-Jakarta Solo-Jakarta Dari Jakarta
Datang - 11.05 16.40 19.00
Berangkat Jenis Pesawat 07.00 B 737-300 11.35 B 737-300 17.10 B 737-400 - B 737-300
Kursi 140 140 167 140
Ket Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari
Lion Air Rute Solo-Jakarta Solo-Jakarta Solo-Jakarta Solo-Jakarta
Datang 09.05 10.30 12.45 17.00
Berangkat Jenis Pesawat 09.40 B - 737-900 10.55 B - 737-900 13.25 B - 737-900 17.40 B - 737-900
Kursi 205 205 205 205
Ket Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari
Indonesia Air Transpor Datang Rute Solo-Pangkalan Bun 13.40
Berangkat Jenis Pesawat 14.05 F-50
Kursi 50
Ket Senin, Jumat
Berangkat Jenis Pesawat 12.00 ATR-72 11.45 B737/200
Kursi 70 120
Ket Rabu, Minggu Setiap Hari
Berangkat Jenis Pesawat 09.55 A 320 12.40 A 320
Kursi 147 144
Ket Selasa,Kamis Sabtu
Berangkat Jenis Pesawat 13.45 A 320
Kursi 180
Ket Setiap Hari
Trigana Air Datang Rute Solo-Pangkalan Bun 11.30 Solo-Banjarmasin 11.15 Silk Air Datang Rute Solo-Singapura 09.05 Solo-Singapura 11.50
No Penerbangan Kursi GA 229 12C/150Y GA 221 12C/150Y GA 223 12C/150Y GA 225 12C/150Y GA 227 12C/150Y
Ket Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari Setiap Hari
City Link Rute Datang Solo-Balikpapan 13.10 Reservasi Garuda
: 781018 & 737500
Sriwijaya
: 780629 % 723777
Lion Air
: 781706 & 781999
Batavia Air
: 783988 & 782366
Silk Air
: 724604 & 724605
Trigana Air
: 7652437
Air Asia
: 784488
JADWAL SALAT
Imsak
03:47
Subuh
03:55
Terbit
05:09
Dhuha
Zuhur Asar Magrib Isya
11:29 14:50 17:44 18:58
www.jadwalsholat.org
Nomor Taksi Solo Kosti Solo 0271 - 856300 Solo Sentral 0271 - 728728 Bengawan 0271 - 743666 Gelora 0271 - 7004999 Sakura 0271 - 644194 Angkasa 0271 - 781315
Penerangan/Informasi : 780400, 780715, 783678 & 783263
Catatan: Jadwal bisa berubah sewaktu-waktu
Mahkota Ratu 0271 - 655666
Saatnya BICARA Saatnya rakyat bicara dengan bahasa dan pikiran rakyat. Soal apa saja, bebas: Mulai dari soal KTP, listrik, telepon, air bersih, jalan rusak, pembuatan paspor, perbankan, dan lain-lain yang menjadi kewajiban lembaga publik. Joglosemar membuka ruang: Rakyat Bicara. Silakan bicara apa saja. Tetapi jangan memfitnah, menyerang pribadi, dan menyinggung masalah SARA. Caranya: kirim saran, kritik, unek-unek, dan pendapat Anda via SMS ke nomor telepon 0271-7000313 Nomor telepon akan ditampilkan utuh sebagai pengganti identitas dan pertanggungjawaban Anda kepada publik, karena Anda bicara di ruang publik. Terima kasih.
internasional
10
selasa, 12 NOVEMBER 2013
www.joglosemar.co
PBB Bahas Bantuan Kondisi Keamanan Memburuk, Penjarahan Merajalela Ratusan polisi dan prajurit Filipina diturunkan ke wilayah Tacloban guna mencegah penja rahan. Beberapa kelompok kriminal mulai mengambil kesempatan dalam penderitaan rakyat korban terjangan topan.
Reuters | Ted Aljibe | Pool
JARAH GUDANG—Korban bencana mengeluarkan barang-barang dari dalam gudang di kota Guiuan, Provinsi Samar timur, Filipina Tengah, Senin (11/11).
Reuters | Kham
Reuters | Kham
SERANG VIETNAM—Awan badai berkumpul di langit Ha Long Bay, usai sapuan topan Haiyan di wilayah provinsi Quang Ninh, Vietnam, Senin (11/11).
TUNGGU TOKO—Seorang pria duduk di tokonya yang dihancuran oleh Topan Haiyan di Vietnam, provinsi Quang Ninh, (180 km) dari Hanoi Senin (11/11).
Belanda Tingkatkan Penyadapan
Razia Visa Berujung Rusuh
AMSTERDAM—Inteli jen Belanda akan mening katkan kemampuan penya da pan mereka. Negeri Kincir Angin itu ingin me miliki kemampuan menya dap setara lembaga intelijen Amerika Serikat (AS). Belanda memiliki dua lem baga intelijen, Lemba ga Keamanan dan Intelijen Umum (AIVD) dan Lemba ga Keamanan dan Intelijen Militer (MIVD). AIVD me lakukan operasi intelijen di dalam negeri sedangkan MIVD mengawasi ancaman dari luar negeri. Kedua lembaga inteli jen tersebut dilaporkan te lah memesan alat yang bisa menyadap jalur telepon dan in ternet warga. Sebelum nya, mereka hanya bisa me nyadap jalur telepon satelit.
RIYADH—Razia visa yang di terapkan di Arab Saudi be rimbas ke masalah keamanan di negara tersebut. Setelah dua orang imigran dilaporkan tewas setelah kerusuhan terjadi antara imigran ilegal dan kepolisian di daerah kumuh Manfunah, para imigran semakin agresif. Mereka bahkan dikabar kan menyerang para petugas ke polisian dengan batu dan pisau. Dari data pihak kepo lisian korban tewas adalah se orang warga Arab Saudi dan seorang lagi masih belum bisa teridentifikasi baik nama atau kewarnegaraan korban. Sekira 68 korban -28 warga Arab Saudi dan 40 warga asing dilaporkan cedera. Sementara itu polisi juga menangkap 561 orang. Demikian dilansir oleh Ahram, Senin (11/11). Daer ah Manfuhah dikenal sebagai rumah bagi para pekerja asing.
Rencana kedua lembaga intelijen tersebut menimbul kan kontroversi di tengah isu aksi penyadapan oleh lem baga intelijen AS, Badan Ke amanan Nasional (NSA), di Eropa. Banyak pihak takut AIVD dan MIVD akan me la kukan penyadapan berle bihan seperti NSA. “Rencana tersebut melanggar hak pri vasi dan kebebasan bependa pat di Belanda,” ujar lembaga swa daya masyarakat (LSM) HAM belanda, Freedom of Bits, seperti dikutip Dutch News, Senin (11/11). Belanda disebut sebagai negara dengan jumlah prak tik penyadapan terbesar di Eropa. Pemerintah Belanda beralasan penyadapan dila kukan untuk mencegah ak si kriminal di negaranya. g Okezone
Kebanyakan imigran yang ting gal di daerah Manfuhah beras al dari wilayah Afrika Timur. Kepolisian Arab Saudi me nyatakan, mereka masih buka kesempatan bagi mem para imigran ilegal yang ber niat menyerahkan diri untuk mendapatkan fasilitas pemu la ngan mereka. Sejak tujuh ulan lalu Arab Saudi telah b me nerapkan peraturan ten tang izin tinggal mereka di negeri kaya minyak tersebut hanya sampai 3 November. Kebanyakan para Imigran i legal masuk ke Arab Saudi gunakan dalih sebagai meng pe ziarah atau pengungjung. Tetapi ketika mulai masuk ke Arab Saudi mereka langsung be kerja di negara tersebut tanpa adanya izin kerja resmi. Ada sekitar sembilan juta warga negara asing di Arab Sa udi. g Okezone
Deputi Menteri Iran Ditembak Mati TEHERAN—Seorang pria ber senjata menembak mati Deputi Menteri Industri Iran pa da Minggu (10/11) waktu setempat. Ini adalah pertama kalinya pembunuhan dialami oleh petinggi Iran dalam seta hun terakhir. Deputi Menteri Safdar Rah mat Abadi ditembak di bagian ke pala dan dadanya, sesaat hendak masuk ke dalam mo
bilnya pada pukul 19.50 waktu setempat. Polisi mengatakan, tembakan sepertinya berasal dari dalam mobil. “Tidak ada tanda-tanda perlawanan di lokasi penembakan,” ujar pi hak Kepolisian Iran, seperti dikutip IRNA, Senin (11/11). Penyelidik saat ini sudah berada di lokasi kejadian un tuk melakukan olah tempat ke jadian perkara (TKP). Namun
pihak kepolisian belum me lakukan penangkapan atau pun mengetahui siapa pelaku di balik pembunuhan tersebut. Polisi belum mengetahui apa motif dari pembunuhan tersebut. Mereka juga menga takan, belum ada pihak yang mengklaim melakukan pem bunuhan. Insiden serupa pernah ter jadi di Iran. Sebelumnya seo
rang jaksa tewas ditembak di Provinsi Sistan dan Baluches tan pekan lalu. Kelompok Sun ni mengaku bertanggung jawab dalam penembakan tersebut. Beberapa serangan lain di alami oleh pejabat serta ilmu wan Iran. Pada pembunuhan terhadap ilmuwan Iran pada 2007 dan 2012, Iran menuduh Israel berada di balik sera ngan tersebut. g Okezone
(3D)
12.30 | 14.45 | 17.00 | 19.15 | 21.30
12.15 | 14.30 | 16.45 | 19.00 | 21.15
12.00 | 14.15 | 16.30 | 18.45 | 21.00
12.30 | 14.35 | 16.40 | 18.45 | 20.50
selamat dari terjangan Topan Haiyan. Sebagian besar warga saat ini ditempatkan di lokasi penampungan. Mereka kewalahan mem berikan bantuan kepada warga yang tempat tinggalnya hancur akibat Topan Haiyan. Kerusakan yang diakibatkan oleh angin to pan bahkan dibandingkan se perti kerusakan akibat terjangan gelombang tsunami. “Kami membutuhkan air dan persediaan medis untuk kor ban yang menderita luka. Ka mi harapkan bantuan bisa ce pat datang dan kami bisa me lihat warga tidak merasa menderita,” ujar seorang warga, Joan Lumbre Wilson, seperti di kutip AFP, Senin (11/11). Ratusan polisi dan praju rit Filipina diturunkan ke wi layah Tacloban guna men cegah penjarahan. Bebe rapa kelompok kriminal mulai me ngambil kesempatan dalam pen deritaan rakyat korban ter jangan topan. “Beberapa kelompok kriminal mulai me lakukan penjarahan. Mere ka mencuri beberapa benda mi lik warga seperti televisi,” ucap Juru Bicara Militer Filipi na Raymond Zagala. Beberapa saksi mata menyebutkan, mereka meli hat aksi penjarahan dan ke kerasan pada Minggu (10/11) lalu. g Antara | Okezone
1 Juta Terancam Kelaparan NIAMEY—Setidaknya satu juta warga Niger diperkirakan akan mengalami kelaparan. Ini disebabkan oleh gagal panen akibat kekeringan dan banjir. “Musim panen kali ini ti dak seperti yang diharapkan. Satu juta orang harus dibantu ka rena terancam kelaparan,” ujar Perdana Menteri Niger
Bri gi Rafini, seperti dikutip AFP, Senin (11/11). Niger dilanda banjir besar pada awal tahun ini. Air bah menghancurkan sebagian be sar area pertanian. Padahal, area pertanian di Niger sudah langka karena 80 persen wi layahnya berbentuk gurun. Selain kelaparan, warga
Niger juga terancam kekura ngan gizi. Pemerintah Niger akan menyalurkan bantuan yang dibiayai oleh dana asing. Kemisikinan memang ma sih menyelimuti negara-nega ra di kawasan Afrika. Kondisi sulit membuat banyak warga Afrika bertaruh nyawa menjadi imigran gelap menuju Eropa. g Okezone
Jagat Unik Tak Boleh Naik Pesawat, Gara-gara Terlalu Gemuk
K
isah ini merupakan pelajaran berharga, sekaligus peringatan agar Anda yang memilijki masalah berat badan sebaik n ya melakukan antisipasi sebelum bepergian jauh de ngan pesawat. Pasalnya, An da bisa saja mengalami hal berikut. Berbau diskriminatif atau me mang murni problem teknis, peristiwa yang diala mi sebuah keluarga asal Pe ra ncis ini sangat-sangat ti dak menyenangkan. Mengutip Tempo, mereka terdampar di Chicago se telah British Airways me nolak putra mereka untuk turut ter bang dengan alasan ter lalu gemuk. Mere ka datang ke Negeri Paman Sam guna menjalani per
12.30 | 14.30 | 16.30 18.30 | 20.30
12.00 | 14.10 | 16.30 | 18.40 | 20.50
NEW YORK—Sekretaris Jenderal (Sekjen) Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB) Ban KiMoon dan perwakilan Filipi na Libran Cabactulan Ahad membahas situasi setelah to pan Haiyan melanda negara itu. Sementara, kondisi para korban di lokasi bencana di perburuk dengan kondisi ke amanan yang makin rawan. Menurut layanan pers PBB, sang Sekjen sangat prihatin dengan akibat topan Haiyan, yang menjadi salah satu badai terberat yang melanda bumi dan kehidupan yang terkena dampak, yakni sekitar 9,5 ju ta penduduk Filipina. Badai itu menyebabkan kerusakan be sar dan memaksa banyak orang meninggalkan rumah mereka, kata pernyataan itu. Kepala PBB yakin bahwa staf kemanusiaan (PBB) me lakukan segala sesuatu yang mungkin untuk memberikan ba ntuan kepada masyarakat yang terkena dampak. Meski pun banyak daerah yang sulit dijangkau karena jalan-jalan, bandara dan jembatan rusak, badan-badan PBB mulai ter bang dengan membawa ma kanan dan obat-obatan, serta kebutuhan penting lainnya. Sementara itu, regu pe nyelamat Filipina terus beru paya keras membawa bantu an untuk warga mereka yang
awatan medis. Kevin Chenais, mengha bis kan setengah tahun di Mayo Clinic untuk pengoba tan gangguan hormon. Gangguan ini menyebabkan be rat badannya terus ber tambah, hingga 500 pound sterling atau setara 226,79 kilogram. “British Airways memba wa kami kemari, tapi mereka meninggalkan begitu saja, tak mau mengangkut kami pu
lang,” ujar Christina Chenais. “Jika mereka bisa mem bawanya ke sini, kenapa ti dak bisa membawa ka mi kembali?” protesnya. Keluarga itu menghabis kan seminggu di hotel ban dara untuk berusaha menye lesaikan masalah ini hingga kehabisan uang. Mereka lalu memutuskan untuk mengam bil satu-satunya pilihan, yaitu naik kereta api ke New York dan kembali ke Perancis den gan kapal pesiar Queen Mary. Kevin Chenais membu tuhkan oksigen dan perha tian medis selama perjala nan. “Saya yakin banyak orang berbadan besar seperti saya atau leb ih besar tidak dapat melakukan perjala nan karena mereka memiliki masalah yang sama,” katanya. g
12.00 | 14.15 | 16.30 18.45 | 21.00
12.15 | 14.25 | 16.35 18.45 | 20.55
Niko Fediyanto
12.00 | 14.15 | 16.30 18.45 | 21.00
jogja selasa, 12 november 2013
11
www.joglosemar.co
Wakil Walikota Jogja Labrak Ketua DPRD Anggota Dewan akan mempertanyakan soal pelanggaran izin yang dilakukan Imam. JOGJA—Wakil Walikota Yogyakarta Imam Priyono bersama pendukungnya melabrak Ketua DPRD Kota Yogyakarta, Henry Koencoro Yekti, Senin (11/11). Kejadian itu terlihat sebelum pertemuan resmi Wakil Walikota dengan DPRD Kota Yogyakarta.
Rencananya dalam pertemuan resmi itu, anggota Dewan akan mempertanyakan soal pelanggaran izin yang dilakukan Imam. Namun pertemuan itu batal. Sebaliknya, Imam, yang diusung PDI Perjuangan dalam pemilihan kepala daerah, malah
menyemprot Koencoro, yang juga politikus PDI Perjuangan. “Kamu-kamu ini satu partai dengan saya, tapi selama ini menyerang saya soal pelanggaran Perda,” kata Imam kepada Koencoro dan Ketua Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan DPRD Kota Yogyakarta, Sudjanarko, Senin (11/11). Dengan nada tinggi, Imam, yang masih mengenakan seragam dinas, mengatakan
selama ini politikus PDI Perjuangan di DPRD Kota Yogyakarta justru menjadi oposisi dengan terus menyerang dirinya. “Fraksi PDIP sengaja ingin menjatuhkan kewibawaan pemerintah tanpa melihat realitas di lapangan,” ujar Imam dilansir Tempo. Dalam kesempatan itu, Imam mengancam Ketua DPRD dan Ketua Fraksi PDIP, jika dia dipanggil lagi, dia akan
meminta pertanggungjawaban pengurus PDIP Kota Yogyakarta. Menurut dia, pemanggilan itu tidak etis. “Akan saya kejar untuk meminta pertanggungjawaban,” kata dia. Aksi ini dicela Ketua Komisi A Chang Wendryanto, yang juga dari Fraksi PDI Perjuangan. Menurut dia, pengerahan massa ini menodai proses pengawasan Dewan pada pemerintah. “Meski eksekutif adalah
orang yang didukung partai, tapi jika tak benar, sudah seharusnya diingatkan. Pertanggungjawaban kita kepada masyarakat. Dewan boleh meminta klarifikasi kepada pemerintah jika ada sesuatu yang tidak benar di lapangan akibat kebijakan pemerintah. Lha, kok malah di-geruduk, “ urainya. Sementara itu, Ketua DPC PDIP Kota Yogyakarta Sujanar-
ko mengatakan akan segera melakukan komunikasi dengan seluruh anggota DPC PDIP untuk menentukan langkah. “Kami koordinasikan dulu bagaimana langkah terbaiknya. Jika teman-teman di partai menginginkan agar masalah ini dibawa ke DPD PDIP DIY, tentu akan kami teruskan seperti itu. Kami tunggu bagaimana langkah koordinasinya,” jelasnya. n Antara
2 Kakek Penipu Investasi Emas Batangan Dibekuk SLEMAN—Polda DIY membongkar kasus penipuan dan penggelapan jual beli emas batangan senilai miliaran rupiah. Petugas membekuk dua kakek yang diduga pelaku penipuan dengan menawarkan keuntungan menggiurkan kepada calon pembeli emas batangan. F dan MR, dua tersangka warga Yogyakarta itu dibekuk petugas Direktorat Reserse Kriminal
Khusus Polda DIY. Dari tangan dua tersangka yang berusia di atas 70 tahun itu petugas mengamankan sejumlah barang bukti berupa buku rekening, stempel, telepon genggam, proposal, dan buku penawaran jual beli emas. Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda DIY, Kombes Pol Djoko Lelono, menjelaskan, setiap transaksi minimal pembelian emas batangan sebanyak satu
ton. Kegiatan perusahaan sudah beroperasi sejak 2002. Untuk menjalankan aksinya, pelaku menawarkan keuntungan menggiurkan kepada calon pembeli berupa potongan 15 persen dari total penjualan emas. “Sedangkan perantara akan mendapatkan bonus sebanyak 7,5 persen,” kata Djoko, Senin (11/11). Dia menilai kegiatan para
pelaku merupakan kasus penipuan dan penggelapan yang dibuktikan melalui pembagian uang sesaat. Padahal seharusnya masih disimpan dalam rekening perusahaan bukan rekening pribadi tersangka. Selain memblokir rekening tersangka, Polda DIY juga bekerja sama dengan PPATK untuk menelusuri transaksi dugaan penipuan dan penggelapan jual beli emas batangan. n Okezone
17 Tahun Kasus Udin Tak Tuntas
Jurnalis Praperadilankan Polisi JOGJA—Hingga menjelang batas kedaluwarsa tahun 2014, kasus terbunuhnya wartawan Harian Bernas, Fuad Muhammad Syafruddin atau Udin belum terungkap. Wartawan dari berbagai organisasi mempraperadilankan polisi dalam hal ini Polda DIY. Gugatan praperadilan didaftarkan di Pengadilan Negeri (PN)
Sleman, Senin (11/11). Gugatan terdaftar di PN Sleman dengan nomor : 05/Akta.Pid.Pra/2013/ PN.Slmn. Pendaftaran gugatan diterima Panitera Muda Pidana PN Sleman, Siti Yuriah SH. Ada enam pengacara yang ditunjuk PWI DIY menjadi kuasa hukum di pengadilan nantinya. Ke enam pengacara itu adalah
Ramdlon Naning, Lasdin Wlas, Safiudin, Kurnia Nuryawan, Maryanto, dan Dadang Ardani. “Materi gugatan meminta hakim supaya memerintah penyidik Polda DIY sungguh-sungguh menyelesaikan kasus Udin. Demi kepastian hukum, jika penyidik tidak mampu menuntaskan, segera saja diterbitkan SP-3” kata Lasdin Wlas.
Ketua PWI Cabang Yogyakarta, Sihono HT yang turut mendampingi pendaftaran gugatan mengatakan pihaknya terus mendorong kepolisian mengungkap kasus terbunuhnya wartawan Udin. Pihaknya meyakini kasus Udin karena berita-berita yang ditulis bukan masalah perselingkuhan. n Detik
Demo Awak..............................................................................................sambungan dari Hal 1 Jonni Supardi salah seorang korban penganiayaan mengatakan bahwa aksi penyerangan terjadi sekitar pukul 09.00 WIB. Saat itu sekitar 50 orang yang datang mengendarai bus mencoba masuk pintu gerbang Kantor PT JTT. “Ada sekitar 50 orang. Namun, yang masuk ke dalam dan merusak sekitar 20 orang karena yang lainnya hanya berdiri di sekitar pintu gerbang,” kata pria yang berprofesi sebagai sopir bus Trans Jogja ini. Ia menceritakan, sebelum melakukan aksinya, pelaku berteriak-teriak mencari jajaran direksi PT JTT. Namun, sebelum sempat ada yang menjawab, mereka langsung memukul dan menendang beberapa karyawan. “Sebagian pelaku juga memecah kaca jendela kantor dengan batu,
kemudian mereka keluar dari area kantor dan di luar mereka pun merusak mobil Avanza milik Pak Direktur,” jelasnya. Akibatnya, selain sejumlah fasilitas rusak dan kaca kantor pecah berantakan, riga orang karyawan bus Trans Jogja pun terluka akibat dihujani bogem mentah para s0pir. Ketiga korban dibawa ke RSU Hidayatullah untuk berobat. Kasus ini sudah dilaporkan ke Polsek Banguntapan, Bantul. Seperti diketahui, pagi ini (kemarin) ratusan s0pir bus itu melakukan aksi mogok massal. Sebanyak 900 orang yang mengoperasikan 300 bus perkotaan turut serta dalam demo menuntut pembatalan rencana penghapusan bus kota menjadi Trans
Jogja pada 2015 mendatang. Mereka tidak terima dengan pernyataan salah seorang anggota dewan yang akan menghapus bus kota karena dinilai tidak layak dan harus dirongsokkan. Rencana itu pertama kali dilontarkan oleh anggota DPRD DI Yogyakarta, Arief Rahman Hakim, yang juga Wakil Ketua Komisi C DPRD DIY pekan lalu. Massa memaksa Arif Rahman keluar ruangan untuk menemui massa. Kericuhan terjadi saat ratusan awak bus kota itu berupaya menghakimi anggota Dewan dari Fraksi PKS tersebut. “Tidak terima dengan pernyataan Arif Rahman Hakim di media massa bahwa bus kota akan dihapuskan karena angkutan tersebut dinilai sudah tidak layak dan harus
dirongsokkan di Pasar Sekar Suli. Apabila dihapuskan, lebih dari 900 kru bus kota akan kehilangan pekerjaan,” kata koordinator aksi, Beni, Senin (11/11). Menanggapi aksi para pengunjuk rasa, Arif Rahman langsung menyatakan permintaan maaf. Anggota dewan tersebut mengaku tidak bermaksud menghapus bus kota. “Dengan adanya tuntutan dari para awak bus, rencana tersebut akan kami minta di-cancel (dibatalkan). Jadi tidak ada penataan sistem Trans Jogja secara keseluruhan. Nantinya untuk penataan transportasi tetap akan melibatkan angkutan perkotaan. Tetapi sistemnya saya belum tahu,” ungkap Arif. n Antara Detik
Arah Lalu Lintas......................................................................................sambungan dari Hal 1
Sedangkan dari Gemblegan (selatan) ke arah Nonongan (utara) yang semua di sisi barat akan diubah ke sisi timur jalan. Dengan demikian, sisi sopir untuk kendaraan roda empat nantinya akan berada di kanan lajur jalan. Hal ini di luar kebiasaan arah lalu lintas di Indonesia di mana sisi sopir selalu berada di sisi kiri lajur jalan. “Kami akan coba terapkan rerouting di Jalan Yos Sudarso dengan mengubah arus lalu lintas. Itu merupakan hasil evaluasi lalu lintas di sana dan juga masalah parkir,” terang Kasi Manajeman dan Rekayasa Lalu lintas Dishubkominfo Kota Surakarta, M Usman, Senin (11/11).
Dijelaskan, dari hasil pantauan selama ini untuk penerapan dan kegiatan bongkar muat sudah diterapkan. Hanya yang menjadi permasalahan berada di perempatan Coyudan, yang mana sering terjadi penumpukan kendaraan khususnya dari arah utara yang mau belok ke barat. Selain itu dari arah Pasar Klewer juga sangat banyak kendaraan, baik itu yang mau menuju ke arah barat dan utara. “Biasanya di perempatan yang sering terjadi kepadatan kendaraan menjadi perhatian kami. Tentunya jadi bahan evaluasi kami juga untuk merumuskan dan mengantisipasi kemacetan di sana,” ungkap dia.
Sebenarnya, lanjut dia, ada beberapa pilihan untuk mengantisipasi kemacetan di sana. Di antaranya dengan pemasangan traffic light di perempatan Coyudan, namun opsi itu tidak memungkinkan kerena banyak kendaraan yang parkir di tepi jalan. “Kalau memasang traffic light tidak maksimal dan tentunya tidak mengurai, apalagi di sana itu merupakan kawasan pertokoan,” kata dia. Penerapan rerouting ini ada beberapa kelebihan untuk pengendara di kawasan tersebut. Kelebihan itu yakni kendaraan dari arah Pasar Klewer (Coyudan) mau menuju Jalan Slamet Riyadi tidak perlu memotong jalan tapi bisa langsung belok.
Sedangkan dari Jalan Slamet Riyadi mau menuju arah Jalan Yos Sudarso tidak perlu kena traffic light. “Tentunya dengan penerapan ini pengendara punya keuntungan. Tapi itu masih akan dikaji lagi,” sambung dia. Usman menambahkan, untuk merealisasikan ini terlebih dahulu akan dibahas lebih dengan stakeholder yang ada. Seperti pemilik pertokoan di kawasan itu untuk memberikan masukan mengenai rencana ini. “Belum waktu dekat ini, karena masih dirapatkan dulu dengan meminta masukan dari stakeholder. Konsep ini tentunya memungkinkan untuk mengatasi kemacetan di kawasan tersebut,” pungkas dia. n Ari Welianto
Bubarkan Dewan.....................................................................................sambungan dari Hal 1 Ketua RW I Baluwarti, Muhammad Husni (55) kepada wartawan seusai melayangkan surat permohonan pencabutan atau pembekuan Lembaga Dewan Adat di Balaikota, menjelaskan, arogansi Lembaga Dewan Adat semakin menjadi ketika melakukan pengusiran terhadap warga yang mengikuti Halalbihalal pada Senin (26/8) lalu. “Di sini arogansi Lembaga Dewan Adat sangat terlihat yakni dengan melakukan pengusiran terhadap warga yang hadir. Padahal, kehadiran kami waktu itu atas dawuh dalem Sinuhun PB XIII Hangabehi,” ungkapnya, Senin (11/11). Selain soal pengusiran itu, hal lain yang mendasari tuntutan warga yakni adanya pengumpulan kekuatan dari salah satu kelompok pencak silat yang terus berlangsung hingga pada pelaksanaan Kirab Malam 1 Sura lalu. Warga menuding keberadaan LDA selama ini sudah melanggar pranata hukum adat yang berlaku dalam Keraton, maupun dalam lingkungan warga Baluwarti. Yang mana hanya mengakui bah-
wa Keraton dipimpin oleh seorang raja yakni SISKS PB XIII saja. “Keberadaan Lembaga Dewan Adat ini seolah telah menyingkirkan kewenangan dari Raja, dan kami sebagai warga Baluwarti tidak akan terima kalau Sinuhun dipinggirkan,” katanya. Lebih parahnya, akibat keberadaan Lembaga Dewan Adat tersebut, saat ini sikap warga Baluwarti menjadi terpecah belah. Menanggapi permohonan warga Baluwarti tersebut, Walikota Surakarta FX Hadi Rudyatmo segera meminta kepada Kesbangpol untuk melakukan kajian. “Saya tidak ingin gegabah (mencabut atau membekukan), tapi kita lihat dulu bagaimana AD/ART-nya dulu seperti apa,” katanya. Rudy menambahkan, untuk pembubaran tidak bisa dilakukan begitu saja karena harus memiliki dasar yang kuat dan jelas. “Kita lihat apa yang sudah dilakukan Ormas tersebut terhadap keraton,” ujarnya. Dihubungi terpisah, Eddy Wirabhumi enggan berkomentar atas desakan warga Baluwarti agar Pemkot membubarkan Dewan Adat.
“No comment,” ujarnya singkat. Sementara Kapolresta Surakarta AKBP Iriansyah, melalui Kasat Reskrim Kompol Rudi Hartono mengatakan, surat pemanggilan terhadap Walikota sudah dilayangkan pekan lalu. Namun untuk melakukan pemeriksaan, pihaknya masih tetap berkoordinasi dengan pihak Pemkot, apakah proses pemeriksaan Walikota akan dilakukan di Mapolres ataukah di Balaikota. “Pemeriksaan terhadap Bapak Walikota itu kita lakukan sesuai dengan prosedur hukum, karena beliau sebagai pelapor dalam perkara itu,” terang Kasat Reskrim. Tidak hanya melakukan koordinasi untuk memeriksa Walikota, tim penyidik juga akan meminta pendapat dari saksi ahli hukum pidana untuk menyelesaikan perkara antara Walikota dengan Gusti Moeng dan Eddy Wirabhumi. Diketahui sebelumnya, kedua petinggi Dewan Adat Keraton itu telah menganggap palsu surat dari Kementerian Dalam Negeri, yang memerintahkan Walikota untuk melakukan mediasi. Terpisah, Kuasa Hukum
Pemkot Surakarta, Suharsono mengungkapkan, pihaknya mendorong dan mendukung sepenuhnya Walikota hadir memenuhi pemanggilan. “Karena ini untuk memberikan contoh bagi masyarakat, bahwa siapa pun harus tunduk kepada hukum, termasuk memenuhi panggilan Polisi,” papar Suharsono. Seperti diketahui, Walikota Solo, FX Hadi Rudyatmo resmi melaporkan Eddy Wirabhumi dan Gusti Moeng atas penghinaan atau pencemaran nama baik, Rabu (6/11) sore. Rudy tidak terima ketika dituduh menerima surat palsu dari Kemendagri terkait penyelesaian konflik keraton beberapa waktu lalu. Rudy melalui kuasa hukumnya, Suharsono, menyampaikan laporan tersebut atas tindak pidana kejahatan terhadap penguasa umum (Walikota) sebagaimana diatur dalam Pasal 207, dan 208 KUHP. Serta aduan penghinaan atau pencemaran nama baik sebagaimana diatur dalam Pasal 310, 311 juncto Pasal 316 KUHP. n Ari Purnomo | Rudi Hartono | Ari Welianto
Antara | Sigid Kurniawan
GUDANG TERBAKAR—Petugas pemadam kebakaran bersiap mendinginkan puluhan gerabah dan kerajinan yang masih panas usai terjadi kebakaran gudang di kawasan Desa Wisata Kasongan, Bantul, Yogyakarta, Senin (11/11). Kebakaran terjadi pada Senin (11/11) pukul 05.30 pagi yang disebabkan akibat hubungan arus pendek dan kerugian ditaksir mencapai Rp 3 miliar.
Umpat Guru...................................................sambungan dari Hal 1 Celakanya, kalimat umpatan yang ditulis dalam secarik kertas itu ditemukan tanpa sengaja oleh SPM saat jam pelajaran berlangsung. Buntut dari temuan kertas itu, kedua siswa itu diduga diberi pelajaran dengan tempelengan oleh sang guru. Kemudian keesokan harinya mereka dikeluarkan dan diminta pindah ke sekolah lain. Insiden itu terungkap ketika kedua orangtua mereka berkeluh kesah kepada wartawan, Senin (11/11). Orangtua BM, Wiwik (31) warga Saradan RT 7 RW III, Karangmalang mengatakan kejadian penemuan kertas bertuliskan umpatan itu terjadi Jumat (8/11). Sehari kemudian, ia dipanggil ke sekolah dan di hadapan kepala sekolah serta SPM, dirinya diberi vonis bahwa sekolah tidak bisa lagi membina BM. Ia diberi opsi memindahkan anaknya atau anaknya dikeluarkan dengan tidak hormat dari seko-
lah. “Katanya anak saya sama ANG itu nulis kalimat jorok dan misuh-misuh di kertas. Anak saya sempat nggak sekolah seminggu,” ujarnya, Senin (11/11). Senada, orangtua ANG, Sutarto (42) warga Bangunrejo RT 13, Saradan, Karangmalang menuturkan insiden itu diketahui dari perubahan sikap anaknya yang sejak hari kejadian terlihat diam dan murung. Kemudian, keesokan harinya tidak masuk sekolah dan ketika ditanya malah menangis sambil menyampaikan jika orangtuanya dipanggil menghadap ke sekolah. “Sampai di sekolah, kami ditemui Pak Pomo guru matematika dan Pak Sujak (kepala sekolah). Katanya, anak saya nulis ke gurunya awon (jelek). Kertasnya itu sebenarnya sudah diuntel-untel di bawah meja, tapi nggak sengaja ditemukan temannya dan waktu dibaca kebetulan konangan Pak Pomo. Sing kula bangetne, mbel-
ing-mbelinga koyo ngopo mosok terus langsung ditokne,” urainya. Menurutnya, saat itu ia dan orangtua BM sudah meminta maaf dan berharap agar anak mereka dimaafkan dan diperkenankan sekolah karena tinggal satu tahun lagi. Namun permohonan itu tidak dikabulkan. Tawaran untuk sekolah kembali baru datang beberapa hari kemudian setelah ia mengadukan nasib anak mereka ke Unit Pelaksana Teknis (UPT) Dinas Pendidikan Kecamatan Karangmalang dan Dinas Pendidikan. Akan tetapi, kedua siswa yang diduga sudah trauma itu terlanjur tidak mau kembali ke SD itu dan akhirnya dipindahkan ke SD Saradan I. Kepala UPT Dinas Pendidikan Karangmalang, Daryono mengatakan pihaknya sudah mempertemukan kepala sekolah, guru, dan kedua orangtua murid untuk bermusyawarah yang akhirnya tetap meminta kedua siswa masuk sekolah kembali. n Wardoyo
Topan Susulan................................................sambungan dari Hal 1 Haiyan, topan paling kuat di dunia yang menerjang sepanjang tahun ini, mendarat di Wilayah Otonomi Guangxi pada Senin pagi, setelah memporak-porandakan Filipina dan Vietnam. Topan itu membawa hujan badai dan banjir di Guangxi dan Hainan, menghancurkan banyak rumah dan merusak lahan pertanian. Pusat Meteorologi Nasional menyatakan Topan Haiyan bergerak ke arah timur-laut dan diperkirakan melemah pada Senin malam atau Selasa pagi waktu setempat. Sejak menerpa Filipina pekan lalu, Topan Haiyan sudah menewaskan sekira 10.000 warga. Sementara sekira 9,5 juta warga terpengaruh oleh Topan Haiyan. Menurut badan meteorologi Filipina, diperkirakan ada topan baru yang akan mendekat wilayah selatan dan pusat Filipina. Pihak pengawas cuaca Filipina itu
menyebutkan, ancaman cuaca buruk terbaru ini bisa memicu terjadi banjir di wilayah yang sudah hancur dihantam Topan Haiyan. “Topan terbaru diperkirakan akan menerpa wilayah Pulau Mindanao pada Selasa 12 November 2013 dan bergerak ke wilayah pusat seperti Pulau Bohol, Cebu, Negros dan Panay. Semua wilayah itu mengalami kerusakan akan terjangan topan,” ujar pengawas cuaca Filipina, Connie Davidas, Senin (11/11). “Topan itu bisa membawa curah hujan dengan kekuatan sedang atau sekira 15 milimeter per jam,” lanjutnya. Topan Haiyan menghantam Filipina dengan kecepatan 315 kilometer per jam. Kekuatan tersebut masuk dalam kategori lima yang menimbulkan kerusakan besar. Usai menyerang Filipina, Topan Haiyan saat ini menyapu Vietnam namun dengan
kekuatan kecil mencapai 120 kilometer per jam. Topan tersebut dilaporkan sudah melewati daerah wisata Ha Long Bay. Pemerintah Vietnam dilaporkan sudah melakukan evakuasi terhadap sekira 600.000 warganya, guna mengantisipasi jatuhnya korban. Sekira 1.000 keluarga di Ha Long Bay juga sudah dievakuasi ke tempat aman. Sementara itu, Warga Filipina di Tacloban mulai menunjukkan rasa lelahnya setelah Topan Haiyan. Mereka mulai putus asa melihat kondisi setelah topan melanda. Antrean panjang terlihat di sebuah bandara yang hancur akibat Topan Haiyan. Mereka tampak kelelahan dan kelaparan. Beberapa dari mereka bahkan mengorek-orek lumpur untuk mencari sisa harta dari rumah warga yang hancur. n Antara | Okezone
Bersama Veteran.............................................sambungan dari Hal 1 Jadwal blusukan yang padat hari itu, membuat para peserta segera bergegas. Kali ini menuju kediaman Soehendro, salah seorang veteran tentara pelajar yang juga memimpin Rayon 1 dari Polokarto. Soehendro yang ikut andil dalam serangan empat hari di Solo tersebut, mengaku sempat menjadi buronan Belanda. Kendati sudah memasuki usia lanjut, namun ingatannya terbukti masih tajam. “Pahlawan adalah seseorang yang tahu akan kebenaran, kenyataan dan kasunyatan,” ucapnya penuh makna, sebelum menutup perjumpaan. Puas menggali sejarah dari kediaman Soehendro, perjalanan kembali dilanjutkan menuju Desa Plupuh, tempat para pejuang merencanakan strategi perang.
Terbayang betapa beratnya perjuangan para pahlawan, mereka melewati terjalnya kawasan Dukuh Wonosari, peserta diajak menuju markas DHC 45 untuk menikmati santapan ala pejuang bersama para veteran yang hadir. “Biar para sesepuh veteran bernostalgia kembali dengan menu yang dihidangkan,” ujar Fendy. Untuk memberikan gambaran yang lebih utuh, diputar pula film dokumenter pertempuran empat hari di Solo. Film tersebut menggambarkan serangan yang berlangsung tanggal 7 Agustus sampai 10 Agustus 1949 tersebut melibatkan seluruh komponen rakyat Solo, sehingga membuat tentara Belanda terdesak dan tertahan di Benteng Vastenburg dan Pamedan Mangkunegaran. Pada akhirnya, 12 November 1949 Be-
landa menyerahkan kekuasaannya melalui Kolonel Ohl kepada Let Kol Slamet Riyadi di Stadion Sriwedari. Sebelum diakhiri, peserta mengunjungi kawasan Dalem Patmonegaran Gading, di mana terdapat bekas markas Palang Merah Indonesia (PMI). Siapa sangka, di kawasan yang saat ini padat penduduk itu dulunya merupakan lokasi pembantaian oleh Baret Hijau Belanda dengan cara menyembelih para korban. Kekejaman yang dilakukan Belanda itu melanggar kesepakatan masa gencatan senjata. Konon, darah para korban pembantaian tersebut mengalir sampai ke parit depan markas PMI tersebut. Perjalanan diakhiri dengan kembali ke markas Korem 074, dengan angan-angan segar mengenai sepenggal sejarah di Kota Solo. n
12
selasa, 12 november 2013
www.joglosemar.co
BPK Temukan 13.969 Kasus Penyimpangan Seperti yang pernah kita lansir sebe lumnya, temuan kita ada 13.969 kasus de ngan nilai Rp 56,98 triliun. Hadi Purnomo Ketua BPK
Jakarta—Badan Peme rik sa Keuangan (BPK) mene mukan penyimpangan Rp 56,98 triliun sepanjang semester per tama 2013. Ini tertuang dalam Ikhtisar Hasil Pemeriksaan Se mester (IHPS) pertama 2013 yang diserahkan badan itu kepa da Presiden SBY, Senin (11/11). “Seperti yang pernah kita lansir sebelumnya, temuan ki ta ada 13.969 kasus dengan ni lai Rp 56,98 triliun,” ujar Ketua BPK Hadi Purnomo dalam jumpa pers di Jakarta. Dari jumlah tersebut, seba nyak 4.589 kasus merupakan temuan yang berdampak finan sial, yaitu ketidakpatuhan ter hadap ketentuan perundangundangan yang mengakibatkan kerugian, potensi kerugian, dan kekurangan penerimaan senilai Rp 10,74 triliun. Adapun sebanyak 5.747 ka Antara | Septianda Perdana
ERUPSI GUNUNG SINABUNG—Gunung Sinabung kembali menyemburkan abu vulkanik setinggi 4.000 meter dan mengelu arkan awan panas sejauh 1.000 meter, terlihat dari Desa Tiga Pancur, Simpang Empat, Karo, Sumut, Senin (11/11). Letusan tersebut menimbulkan bunyi gemuruh dan sebanyak 2.400 jiwa di Desa Gurkinayah terpaksa dievakuasi ke tempat pengungsian.
Awan Panas Sinabung Capai 1,5 Km Karo—Aktivitas vulkanik Gunung Sinabung terus me ningkat. Selain menghasilkan abu letusan yang semakin ba nyak, radius luncuran awan pa nas pun semakin jauh, hingga mencapai jarak 1,5 ki lometer dari kawah. Luncuran awan panas itu ter jadi pada letusan pukul 06.14 WIB, Senin (11/11).
Awan panas meluncur ke arah selatan dan tenggara. Menga rah ke Desa Berastepu, Keca matan Simpang Empat, Kabu paten Karo, Sumatra Utara. Awan panas pada letusan ini diketahui sebagai awan panas yang terpanjang luncurannya sejak gunung ini mengeluarkan awan panas perta ma pada 5 November lalu. Sejauh ini, tidak
ada laporan tentang korban aki bat luncuran awan panas itu. Mengantisipasi perkemba ngan yang membahayakan ini, Pemerintah Kabupaten Ka ro segera mengevakuasi war ga dari Desa Guru Kinayan di Ke ca matan Payung dan De sa Si garang-garang di Kecamatan Na man Teran. Sebelumnya kedua ko song desa ini tidak wajib di
kan seperti halnya empat desa yang lain, namun dengan per kembangan situasi ini maka tin dakan evakuasi warga dilakukan. “Evakuasi dilakukan karena ancaman bahayanya semakin makin besar. Awan panas se sering terjadi,” kata Tony Sem biring, Camat Payung saat me mantau proses evakuasi warga di Desa Guru Kinayan. g Detik
Video Porno PNS Gegerkan Bone Makassar—Sebuah file video mesum berdurasi 2 menit 9 detik yang diperan kan pria dan wanita beredar luas dan membuat geger ma sya rakat Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan. ‘Aktor’ dan ‘Aktris’ dalam video tersebut di duga merupakan oknum Pegawai Negeri Sipil (PNS) se tempat bersama seorang guru agama. Dari informasi yang didapat,
video tersebut melibatkan seo rang pria berinisial YS (34 ta hun), yang berprofesi sebagai PNS di jajaran Dinas PU Kab. Bone. Sementara sang perem puan diketahui be rinisial FA, yang berprofesi sebagai Guru Agama di SD Pa ttiro Sompe, Kec. Sibulue Kab. Bone. Video yang mulai beredar se pekan terakhir ini dengan mu dah dikenali oleh warga Bo ne, karena sang bintang
pria ini yang direkam dengan kamera telepon seluler (Pon sel) ini diketahui berkantor di kota Watampone dan ber mukim di Desa Ureng, Kec. Palakka, Kab. Bone. Dalam video tersebut ke duanya beradegan layaknya pasangan suami-istri yang se ngaja direkam oleh pemeran prianya. Dari informasi yang diperoleh, YS masih berstatus suami dari NA, warga Palakka.
“Peredaran video ini men cerminkan kebobrokan moral kedua abdi negara yang ada dalam video tersebut, sebagai orangtua saya khawatir pada anak-anak saya dan anak lain seu sianya, karena video ini dengan mudah menyebar di ponsel mereka, ini harus ce pat dicari solusinya,” pungkas Andi Mappareppa, warga Kec. Awangpone, Bone, yang d i hubungi, Senin (11/11). g Detik
Tak Boleh Layat, Wawan Protes
KSAD Ungkap Laporan Investigasi
JAKARTA—Pengacara Tu bagus Chairi Wardana, Ad nan Buyung Nasution, memprotes keras keputusan Komisi Pemberantasan Ko rupsi (KPK) melarang kli ennya melayat mendiang suami Gubernur Banten Ra tu Atut Chosiyah, Hikmat To met. Advokat senior itu me nilai kebijakan tersebut tidak berperikemanusiaan dan ter kesan hendak menunjukkan keangkuhan kekuasaan komisi antikorupsi tersebut. “Saya menyampaikan rat protes keras kepada su Pimpinan KPK karena si kap dan tindakan mereka yg tidak berperikemanusi aan, sewenang-wenang dan terkesan menunjukkan ke angkuhan kekuasaan, the arogan of power,” kata dia di KPK, Senin (11/11). Tubagus Chairi Wardana me rupakan adik kandung Ratu Atut Chosiyah. Dengan kata lain, suami Wali Kota Ta ngerang Selatan, Airin Rachmi Diany, ini adalah adik ipar mendiang Hikmat Tomet. Hikmat Tomet mening
MAGELANG—Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD), Jen deral TNI Budiman, mengata kan, berdasarkan laporan se men tara tim investigasi Heli M-17 jatuh 10 meter sebelum men darat di kawasan Mali nau, Kalimantan Utara. “Laporan sementara yang disampaikan kepada saya, te tapi ini belum pada kesimpu lan, helikopter itu sebetul nya sudah 10 meter sebelum men darat kemudian tertiup hempasan angin yang cukup kuat sehingga oleng dan ti dak seimbang, kemudian ba ling-baling mengenai pohon terdekat dan berakibat tergu lingnya pesawat ke dalam ju rang,” katanya di Magelang. Ia menuturkan kondisi hari ini seluruh jenazah korban Heli M-17 sudah dievakua si, sedangkan yang luka berat satu korban sudah dibawa ke RSPAD Jakarta dan lima kor ban lain di RS Tarakan. “Untuk identifikasi telah di laksanakan semalam dan se cara bagian utama sudah diketahui orang per orang, te tapi untuk yang lainnya masih
gal Sabtu pekan lalu di Ru mah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Subro to setelah dua bulan dirawat ka rena menderita stroke. Me nurut Buyung, Chairi Wardana berharap bisa ha dir di rumah duka dan turut mengantar jenazah hingga ke kuburan. “Keluarga mengharapkan Wawan ini bisa hadir di da lam rumah duka untuk ikut salat jenazah dan mengantar ke kubur. Itu kan pantas dari segi kemanusiaan,” ujarnya. Di tempat terpisah, juru bi cara KPK, Johan Budi, kembali menegaskan Chairi Wardana tidak diizinkan melayat Himat Tomet demi keamanan proses perkara sengketa Pemilihan Kepala Daerah Lebak, Ban ten, di Mahkamah Konstitusi (MK). “Tidak diizinkan itu ke wenangan di penyidik dan Ke pala Rutan. Kemarin ada dua hal, pertama untuk keamanan dari proses penanganan per kara dan kedua yang mening gal itu bukan saudara kan dung, tapi ipar,” kata Johan di kantornya. g Okezone
Ant
Budiman terus dilaksanakan,” katanya. Budiman mengatakan, menjadi suatu pertimbangan ke depan untuk pemanfaatan Heli MI-17, digunakan untuk lan dasan atau helipad yang mempunyai area yang cukup luas dan yang diperkirakan ti dak ada angin kencang. Ditanya apakah kecelakaan heli tersebut karena faktor cu aca, dia mengatakan belum bi sa menyimpulkan. “Lapo ran sementara yang saya teri ma terakhir dari tim investiga si yang bisa menanyakan kepada saksi bahwa kejadian nya seperti yang saya sampai kan,” katanya. g Antara
han sus merupakan kelema SPI, sebanyak 2.854 kasus pe nyimpangan administrasi, ser ta ketidakhematan, ketidake fisienan, dan ketidakefektifan sebanyak 779 kasus senilai Rp 46,24 triliun. “Rekomenda si BPK atas kasus tersebut adalah perbaikan SP I dan/atau tinda kan administratif dan/atau tin dakan korektif lainnya,” jelasnya. Pemeriksaan Keuangan di lakukan atas LKPP Tahun 2012, 92 LKKL termasuk LK Ben dahara Umum Negara (BUN) Tahun 2012, 415 LKPD Tahun 2012, serta 6 LK badan lainnya termasuk Bank Indonesia dan Lembaga Penjamin Simpanan. Selain itu, BPK juga telah melakukan pemeriksaan ke uangan atas LK Badan Pengu sahaan Kawasan Perdagangan Bebas dan Pelabuhan Be bas Batam (BP Batam) dan 4 LKPD TA 2011. Pemantauan Tindak Lanjut terhadap Laporan Hasil Peme riksaan BPK Mengandung Un sur Pidana yang Disampaikan kepada Instansi yang Berwe nang pada Semester I Tahun 2013 adalah sebanyak 14 lapo ran yang mengungkapkan 42 temuan dengan nilai Rp 246,98 miliar dan USD 345,572. 34.000 atau total setara dengan Rp 3.678,16 miliar berdasarkan
kurs tengah Bank Indonesia per tanggal 28 Juni 2013. Laporan Hasil Pemeriksa an BPK mengandung unsur pidana yang telah disampai kan kepada instansi yang berwenang sejak Tahun 2003 - Semester I Tahun 2013 se nyak 425 temuan senilai ba Rp40.522,64 miliar. Dari 425 te muan tersebut, BPK telah menyampaikan kepada Kepo lisian Negara RI sebanyak 60 muan, Kejaksaan RI seba te nyak 200 temuan, dan Komi si Pemberantasan Korupsi (KPK) sebanyak 165 temuan. Secara keseluruhan instan si yang berwenang telah me nindaklanjuti 282 temuan atau 66,35% yaitu pelimpahan kepa da jajaran/penyidik lainnya se banyak 40 temuan, penyelidikan sebanyak 86 temuan, penyidikan sebanyak 32 temuan, proses pe nuntutan dan persidangan se banyak 22 temuan, telah diputus peradilan sebanyak 88 temuan, nyidikan dan penghentian pe dengan surat perintah penghen tian penyidikan (SP3) sebanyak 14 temuan. Adapun sebanyak 143 te an atau 33,65% belum mu di tindaklanjuti atau belum ketahui informasi tindak di jutnya dari instansi yang lan berwenang. g Detik
Luthfi Pernah Pesan SUV Rp 1,25 M Jakarta—Semasa men bat sebagai Presiden PKS ja (Par tai Keadilan Sejahtera) Luth fi Hasan Ishaaq pernah memesan SUV mewah Volvo XC T60 dari PT Indo Buana Au toraya, tetapi batal. “Di batalkan bulan November 2012,” ungkap karyawati Indo Buana, Lis Damayanti di Pen gadilan Tipikor, Senin (11/11). Harga Mobil itu mencapai Rp 1,25 miliar. Mobil tersebut dibeli 13 April 2012 atas nama Luthfi. Namun persoalannya mobil itu tidak ready stock. DP pertama dibayar Rp 20 juta. Kemudian Rp 80 juta dibayar 2 Mei. “Pas datang, tidak se suai pesanan Pak Luthfi, dia tidak mau terima,” tandasnya. Dalam sidang yang sama, Anak Ketua Ma jelis Syuro Hilmi Aminuddin, Ridwan Hakim mengungkap identitas suami Bunda Pu tri. “Sauda ra kan sudah lama mengenal Bun da Putri, sudah sering datang ke rumahnya minimal
Antara | Rosa Panggabean
SAKSI KASUS IMPOR DAGING—Terdakwa Luthfi Hasan Ishaaq (tengah) mendengarkan kesaksian dari Putra Ketua Majelis Syuro PKS Hilmi Aminuddin, Ridwan Hakim (kiri) da lam sidang kasus impor daging sapi di Pengadilan Tipikor, Senin (11/11). Ridwan bersaksi tentang keterkaitan Bunda Pu tri dengan Luthfi Hasan Ishaaq. tahu penghuni rumah siapa saja, kok ini tidak tahu? Jadi muridnya juga kok tidak tahu identitas?” desak Gusrizal. “Dia kerja di mana?” tanya Gusrizal. “Saya tidak paham,” jawab Ridwan. ”Kok ngomong sepotong-sepotong?” tanya
Gusrizal. “Kan urusan saya bukan dengan dia, saya meng hormati privatisasi ke luarga orang,” ungkap Ridwan. “Ini sidang terbuka, sia pa?” tegas Gusrizal. “Dia Pak Dirjen Hortikultura Deptan,” jawab Ridwan. g Detik | Antara
KPK Banding Kasus Fathanah JAKARTA—Komisi Pembe rantasan Korupsi (KPK) akh irnya memutuskan ban ding terkait vonis 14 tahun pen jara terhadap terdakwa pe ngurusan impor daging sa pi di Kementerian Pertanian dan pencucian uang, Ahmad Fa thanah. “Jadi KPK ajukan ban ding karena dari sisi putusan vonis 14 tahun sudah cukup baik. Sudah lebih dari dua per tiga dari penerapan pasal. Tapi
dari penerapan pasal, dak waan ketiga, yang pasal 5, jak sa meyakini dakwaan itu bisa dikenakan (terhadap Fatha nah),” kata juru bicara KPK, Jo han Budi, Senin (11/11). Ahmad Fathanah divonis 14 tahun penjara dan den da Rp 1 miliar subsider enam bu lan penjara karena dinyatakan terbukti menerima uang Rp 1,3 miliar dari Direktur PT Indo guna Utama, bersama-sama
mantan Presiden PKS Luthfi Hasan Ishaaq. Ia hanya di nyatakan ter bukti melakukan dakwaan kedua, mem bayarkan, men transfer, membelanjakan, dan menukarkan mata uang dengan meng gunakan dua rekening nya dan uang tu nai dengan seluruh transak si mencapai Rp 38,709 miliar pada Januari 2011-2013. g Okezone
JSSoccer uuwww.joglosemar.co
CEDERA LAGI
HALAMAN | 13
Reuters | Gustau Nacarino
tember hingga pertengahan Oktober. Padahal sebelum itu, kali terakhir Messi merasakan cedera seperti dilansir Trans fermarkt adalah pada musim 2010/2011 di daerah ligamen lutut. Pemain terbaik dunia itu baru tampil 15 kali sejauh ini dan menyumbang 14 gol serta empat assist. Dilansir Infostrada, Messi tak pernah diganti secepat itu usai menjadi star ter (74 kali diganti saat diturunkan sejak awal). Serta Messi tak mencetak satu gol pun dari 14 gol terakhir Los Cules. Kondisi serupa pernah dialami Messi pada Desember 2007 hingga Februari 2008 di mana 23 gol Barca tak ada satupun yang berasal dari Messi. Pelatih Barca, Gerardo Martino, tampak tidak terlalu ambil pusing dengan situasi ini. Dengan on form-nya para pemain lain seperti Neymar, Cesc Fabregas ataupun Alexis Sanchez, absennya Messi diyakini tidak akan terlalu dirasakan. Setidaknya, terbukti dari laga kemarin malam di mana Neymar, dan Pedro menyumbangkan masing-masing satu gol serta Fabregas sukses mencetak sepasang gol buat Barca. “Para pemain lain yang saya punya juga bermain sangat baik.
Reuters | Paul Hanna
SEVILLA—Kemenangan 4-1 Barcelona atas Real Betis pada pekan ke-12 La Liga, Senin (11/11) kemarin, harus dibayar mahal. Superstar mereka, Lionel Messi, kembali dihantam cedera dan kemungkinan harus absen beberapa pekan. Bermain sebagai starter, Messi digadang-gadang bisa mencetak gol ke gawang Betis. Alih-alih kesampaian, aksinya di atas lapangan cuma bisa disaksikan selama 20 menit karena ia harus digantikan Andres Iniesta. Dari tayangan ulang, terlihat Messi memegangi bagian belakang paha kirinya. Di tengah pertandingan, akun resmi Twitter klub asal Catalan itu melansir Messi mengalami cedera di otot femoral bisep dan akan menjalani tes lebih lanjut. Belum bisa dipastikan berapa lama ia akan absen, tapi dari situs-situs kesehatan olahraga, jenis cedera ini termasuk cedera hamstring, memakan waktu minimal 3-4 pekan untuk sembuh Messi pun tampaknya masih bermasalah dengan otot paha kirinya setelah pertama kali mendapat cedera ini bulan April lalu. Musim ini pun striker 26 tahun itu dihantam cedera sama dan sempat absen sekitar dua pekan dari akhir Sep-
Jika ada sesuatu yang seharusnya digaris bawahi tentang tim ini adalah bahwa mereka tidak akan pernah membuat banyak alasan,” ucap Martino di situs resmi Barca. Di sisi lain, Fabregas melontarkan dukungannya buat Messi. Menurut mantan kapten Arsenal itu, Messi tak boleh buru-buru comeback supaya cederanya pulih benar. “Saya juga pernah mengalami masalah yang sama selama dua tahun. Anda ingin kembali bermain lebih cepat, tapi Anda harus menunggu. Anda harus yakin sudah sepenuhnya pulih dari cedera sejenis ini. Jika tidak, maka cedera itu akan terus kembali,” kata Fabregas yang dikutip Foxsports. Dari Buenos-Aires dilaporkan, Alejandro Sabella juga mengonfirmasi Lionel Messi akan absen di laga ujicoba Argentina kontra Ekuador pada 16 November serta Bosnia-Herzegovina tiga hari berikutnya. Pelatih Albiceleste tersebut juga mengaku cemas dengan cedera anak asuhnya itu. “Kami sudah berbicara, itu jelas robekan. Kami akan menunggu pemulihan dia. Dia sudah dicoret,” ungkap pelatih Timnas Argentina ini seperti dilansir Football Espana. “Saya prihatin karena itu cedera di tempat yang sama. Saya memang bukan seorang spesialis, tapi saya cemas ketika ada pemain yang cedera di tempat yang sama. Tapi kami harus optimistis dan kalem,” imbuh Sabella. n Detik | Tri Hatmodjo
Lionel Messi
Lionel Messi akan absen di laga uji coba Argentina kontra Ekuador pada 16 November serta Bosnia-Herzegovina tiga hari berikutnya
SELASA, 12 november 2013
Reuters | Giorgio Perottino
MONCER—Penyerang Juventus, Fernando Llorente (kedua dari kanan) merayakan gol ke gawang Napoli bersama rekan setimnya dalam lanjutan laga Serie A, di Juventus Stadium, Turin, Senin (11/11) dini hari.
n Fernando Llorente
Bianconeri Lumat Napoli
Mulai Menuai Kesuksesan
T
ak mudah bagi Fernando Llorente untuk bisa nyetel dengan Juventus. Namun, performanya saat melawan Napoli boleh jadi awal untuk Llorente bisa menuai
sukses di klub barunya itu. Llorente adalah salah satu penyerang top Spanyol. Tapi kariernya menurun dalam setahun belakangan karena musim lalu ia terpinggirkan di
Athletic Bilbao karena berselisih dengan Marcelo Bielsa, pelatih Bilbao kala itu. Kemudian Llorente pindah ke Juve musim panas ini dengan status bebas transfer, na-
SRIWIJAYA AIR KINI MAKIN BANYAK PILIHAN :
3x
TA AR 0 ) K JA 5.4 O – 0.45, 1 L SO .00, 1 ( 07
4x SOLO – PANGKAL PINANG ( via Jakarta ) 3x SOLO – LAMPUNG (via Jakarta) 2x SOLO – PONTIANAK (via Jakarta) 2x SOLO – TANJUNG PANDAN (via Jakarta ) SOLO – PADANG (via Jakarta) SOLO – BATAM (via Jakarta) SOLO – BENGKULU (via Jakarta) SOLO – MEDAN / ACEH (via Jakarta) SOLO – PEKANBARU (via Jakarta) SOLO – TANJUNG PINANG (via Jakarta) SOLO – PALEMBANG (via Jakarta) SOLO – MAKASAR (via Jakarta) SOLO – SORONG (via Jakarta) SOLO – JAYAPURA (via Jakarta)
O
N LINE
24 Jam www.sriwijayaair.co.id
Atau travel agent kepercayaan anda
mun awal kariernya di sana tak seindah yang dibayangkan. Ia kesulitan mendapat tempat di tim inti dan lebih sering turun sebagai pemain pengganti. Bahkan ketika dimainkan, Llorente tak bisa menampilkan performa terbaiknya dan membuat ia dikritik. Masa depan pemain 28 tahun itu pun mulai dispekulasikan. Tapi kemudian Llorente perlahan mulai menemukan sentuhannya dan dalam enam laga terakhir di seluruh kompetisi, cuma sekali ia tak dimainkan sebagai starter saat melawan Parma. Sisanya ia selalu turun sejak awal dan membuat tiga gol serta satu assist. Satu golnya dibuat saat Juve menghantam Napoli 3-0. “Saya selalu berusaha membantu rekan-rekan saya,” ujar Llorente seperti dikutip Foot ball Italia. “Peningkatan performa saya saat ini bukanlah kebetulan, tapi karena kerja keras. Saya semakin padu dengan Carlos Tevez dan saya senang berada di klub ini,” sambungnya. n Detik
TURIN—Juventus memenangi laga Big Match kontra Napoli dengan sangat meyakinkan. Ketika 90 menit laga tuntas, Bianconeri menang tiga gol tanpa balas. Pada laga pekan ke-12 yang dihelat di Juventus Stadium, Senin (11/11) dini hari, Juve membuat 14 tembakan sedangkan Napoli tak berbeda jauh yakni 10. Tapi dari 14 shots, tuan rumah punya 10 on goal sementara tim tamu cuma empat. Gol-gol Juve dicetak oleh Fernando Llorente di babak pertama plus tendangan bebas Andrea Pirlo serta gol indah Paul Pogba di babak kedua. Raihan tiga poin ini membuat Si Nyonya Tua kukuh di posisi kedua dengan 32 poin, hanya selisih satu angka dengan AS Roma di puncak klasemen. Seusai laga, Antonio Conte menyanjung penampilan luar biasa anak asuhnya. “Juventus punya skuat yang kuat, sama seperti Napoli. Kami punya organisasi permainan yang baik dan para pemain yang memberikan upaya terbaik dalam organisasi tersebut,” kata Conte seperti dilansir Football Italia. “Kami unggul di setiap level malam ini dan para pemain tampil luar biasa melakukan apa yang saya minta. Hanya orang buta yang tidak bisa melihat apa yang tampak begitu jelas malam ini,” tambahnya. Lebih lanjut lagi, Conte juga mengomentari Napoli yang menurutnya masih bisa lebih baik lagi. Pelatih 44 tahun ini yakin Il Partenopei tetap bakal jadi saingan kuat menuju Scudetto.
Rafael Benitez sendiri menilai kekalahan dari Juventus akan membuat timnya semakin kuat. Kekalahan ini menjadi kekalahan kedua yang didapat Napoli di musim ini. Meski masih berada di peringkat tiga, Gonzalo Higuain dkk kini tertinggal empat angka dari AS Roma yang memimpin klasemen. “Orang pandai tahu Juve masih merupakan tim kuat,” sahut Benitez kepada Gazzetta dello Sport. “Kekalahan ini akan membuat kami makin kuat,” lugasnya. n Detik | Tri Hatmodjo
Catatan Tambahan - Terakhir kali Napoli kebobolan tiga gol dalam laga tandangannya juga di Turin, tapi ketika itu mengalahkan Torino 5-3 pada 30 Maret lalu. - The Azzurri cuma memenangi satu dari 18 pertandingan ke markas Juventus yang terjadi pada 2009 dengan kemenangan 3-2 dan 12 kali kekalahan sementara lima sisanya imbang di kompetisi Serie A dan Serie B. - Napoli juga tidak pernah bisa mencetak clean-sheet dalam kunjungannya ke markas Juventus sejak terakhir berimbang tanpa gol pada Mei 1982. - Rafael Benitez sebelumnya tidak pernah kalah dari Juventus dengan rekor satu kemenangan dan dua kali imbang 0-0 kala menukangi Liverpool dan Inter Milan. - Fernando Llorente mencetak gol keduanya di liga atau yang keempat untuk Juventus di seluruh kompetisi. Dia menjadi pemain Spanyol pertama yang membobol gawang yang dijaga kiper Spanyol di kompetisi teratas Italia. - Andrea Pirlo sudah mencetak 53 gol di Serie A dan 24 di antaranya dibuat dari tendangan bebas. Sumber: Football Italia
sport
14
SELASA, 12 NOVEMBER 2013
www.joglosemar.co
Komposisi Pemain Timnas U-19 Bisa Berubah Tidak ada jaminan pemain yang sebelumnya masuk tim inti Piala AFF 2013 dan kualifikasi Piala AFC 2014 beberapa waktu, tidak akan dicoret Indra Sjafri
Pelatih Tim Nasional U-19
BATU—Pelatih Tim Nasional U-19 Indra Sjafri menegaskan komposisi pemain untuk menghadapi putaran final Piala Asia 2014 di Myanmar masih sangat mungkin mengalami perubahan. Hal ini karena ada proses seleksi yang harus kembali dijalani
pemain. Ditemui wartawan di sela-sela pemusatan latihan Timnas U-19 di Kota Batu, Jawa Timur, Senin (11/11), Indra mengatakan sebanyak 40 orang pemain termasuk pemain-pemain lama harus bersaing secara ketat untuk bisa masuk tim inti. “Jadi, tidak ada jaminan pemain yang sebelumnya masuk tim inti Piala AFF 2013 dan kualifikasi Piala AFC 2014 beberapa waktu, tidak akan dicoret,” katanya usai bertemu Ketua Badan Tim Nasional PSSI La Nyalla Mahmud Mattalitti yang meninjau pemusatan latihan Timnas U-19. Indra mengungkapkan ada empat faktor utama yang menjadi acuan tim pelatih dalam melakukan seleksi pemain, yakni kemampuan individu, taktik, fisik, dan mental. Selain itu, faktor kedisiplinan para
pemain juga menjadi salah satu poin penting yang dipertimbangkan pelatih dan masuk dalam penilaian khusus. “Kalau ada pemain yang tidak disiplin, sudah pasti ada sanksi tetapi sifatnya tidak merugikan. Semua faktor-faktor itu akan dipantau selama pemusatan latihan,” tambahnya. Program pemusatan latihan tahap awal di Kota Batu direncanakan berlangsung selama dua bulan hingga Januari 2014 dan lebih difokuskan untuk meningkatkan kondisi fisik para pemain. Fokus Sementara itu, Ketua BTN PSSI La Nyalla Mahmud Mattalitti meminta seluruh pemain untuk fokus mengikuti program latihan yang diberikan oleh tim pelatih dan tidak memikirkan hal-hal lain. “Kalau pemain punya kelu-
han atau permintaan, segera sampaikan kepada tim pelatih agar bisa ditindaklanjuti dan tidak mengganggu proses latihan. Pokoknya, tugas mereka sekarang adalah latihan, latihan, dan latihan,” katanya. Menurut La Nyalla, pihaknya merasa perlu menyampaikan pesan tersebut kepada pemain, karena tugas Evan Dimas Darmono dan kawankawan ke depan akan sangat berat, yakni menjuarai Piala Asia 2014 atau minimal masuk empat besar sehingga bisa lolos ke putaran final Piala Dunia U-20 tahun 2015. Dalam peninjauan tersebut, Wakil Ketua Umum PSSI itu juga menyampaikan kabar gembira soal rencana BTN untuk menaikkan uang saku bagi pelatih, pemain dan ofisial Timnas U-19. Namun, La Nyalla belum bersedia menyebutkan nilainya. n Antara
Reuters | Jayne Kamin
Timnas U-23 Mantapkan Skema Permainan JAKARTA—Pelatih Timnas U-23 Rahmad Darmawan (RD) mulai memantapkan strategi menjelang SEA Games 2013 yang salah satunya dengan membawa Timnas Garuda Muda menjalani uji coba melawan klub Citizen AA di Hong Kong, Selasa (12/11). “Uji coba ini tidak dalam tahap mencoba-coba. Dalam uji coba nanti kami akan memantapkan pola dan skema yang selama ini dipersiapkan,” kata RD saat dikonfirmasi dari Jakarta, Senin (11/11). Menurut dia, pada pertandingan uji coba melawan klub asal Hong Kong ini selain akan
LAKERS KALAH— Shooting guard Los Angeles Lakers Jodie Meeks (20) menguasai bola pada lanjutan kompetisi basket NBA melawan Minnesota Timberwolves di Staples Center, Los Angeles. Timberwolves sukses mempermalukan Lakers 113-90.
memantapkan pola dan skema permainan yang ada, pihaknya juga akan memaksimalkan peran masing-masing pemain yang dibawa. “Kami ingin sekali memperkaya visi bermain dan bersiap menghadapi pola permainan lawan yang berbeda-beda. Makanya uji coba ini harus kita maksimalkan. Apalagi karakter tim lawan hampir sama yang akan kita hadapi di Myanmar,” katanya menambahkan. Pada SEA Games 2013, Indonesia tergabung di Grup B bersama tuan rumah Myanmar, Thailand, Timor Leste
Dok
Rahmad Darmawan
dan Kamboja. Grup ini akan bertanding di Youth Trainning Center, Thuwunna, Yangon. Setelah menghadapi Cit-
izen AA, Timnas Garuda Muda akan langsung ditantang klub Hong Kong lainnya yaitu Sun Pegasus di Hongkong, Kamis (14/11). Setelah menjalani dua pertandingan, Oktovianus Maniani dan kawan-kawan akan langsung kembali ke Tanah Air. Setibanya di Tanah Air, Timnas Garuda Muda langsung kembali berlatih dan mempersiapkan diri menghadapi pertandingan segi empat di Jakarta, 21-24 November. Ada dua negara yang telah menyatakan kesiapannya yaitu Maladewa dan Papua Nugini. n Antara
Soal Pelaksanaan Muscab
Pengcab PSSI Solo akan Bertemu Walikota SOLO—Adanya titik terang mengenai pelaksanaan Musyawarah Provinsi (Musprov) PSSI Jateng yang akan digelar 14 Desember mendatang di Salatiga membuat pengurus Pengcab PSSI Solo mulai melakukan pergerakan. Pergerakan tersebut salah satunya dengan menemui Walikota Surakarta yang juga mantan Ketua Umum (Ketum) Persis Solo, FX Hadi Rudyatmo guna berkonsultasi terkait
pelaksanaan Muscab. Koordinator 26 klub internal Persis Solo, Tedi Agung Sulistyo menjelaskan, konsultasi dengan Walikota dikarenakan mantan Ketum Persis tersebut masih mempunyai kewajiban berkaitan dengan pelaksanaan Muscab PSSI Solo mendatang. “Aturannya semacam itu. Sehingga apapun yang terjadi itu keputusan Pak Wali. Secepat mungkin kita akan temui
Pak Wali dan juga melaporkan kegiatan yang sudah kita agendakan supaya bisa dipikirkan oleh beliau yang nantinya menghantar hingga pelaksanaan Muscab,” terang Tedi kepada wartawan, Senin (11/11). Selain itu, pihaknya pun siap untuk menunjuk caretaker dalam organisasi ini, yang nantinya pun semua anggota terpilih adalah mereka-mereka yang memang berwenang untuk membangun sepakbola
Kota Solo untuk lebih maju. ”Untuk itu tentu sudah ada bayangannya. Namun untuk calon ketua umum tentu hingga saat ini belum ada sosok yang pantas untuk disandingkan dengan beliau,” terangnya. Berbeda dengan Walikota yang mengatakan Muscab digelar setelah Musprov, Tedi memilih Muscab dilangsungkan sebelum pelaksanaan Musprov bulan depan. Hal
Hadapi Rektor Cup, UNS Tanpa Sejumlah Pilar SOLO—Dua minggu jelang gelaran kejuaraan basket Rektor UNS Cup, tim basket putri UNS mulai mematangkan tim. Berbeda dengan gelaran Liga Basket Mahasiswa (Lima), skuad UNS untuk gelaran Rektor UNS Cup yang akan digelar 20-26 November dipastikan tidak segemerlap saat berlaga di Yogyakarta. Perbedaan kekuatan benar-benar disadari pelatih tim putri UNS, Yulius Dobby yang mengaku akan memaksimalkan pemain yang ada. Meskipun kehilangan sebagian besar pemain pilarnya, Yulius mengaku optimis kekuatan timnya tidak berkurang dengan mengandalkan pemain lain yang memiliki kualitas sama. “Kita (Rektor Cup) besok tidak turun full team, kita turun dengan sebagian pemain yang tidak berangkat ke Pomnas. Namun kita andalkan pemain basket Porprov Solo serta Klaten yang kualitasnya juga baik. Masih ada Novi serta Prima yang ikut Lima tahun kemarin. Serta Zalika pemain DBL Camp dari Lampung,” terangnya kepada Joglosemar, Senin (11/11). Yulius menerangkan, mepetnya waktu membuat dirinya terus mengasah kemampuan pemainnya secara intensif di lapangan
basket UMS setiap Selasa, Kamis, serta Minggu malam. Hal tersebut, kata Yulius, guna menyatukan permainan timnya yang diisi sejumlah pemain baru. “Kita akan benahi taktik offense serta akurasi shooting karena masih banyak kekurangan. Sedangkan dari sisi defense kita mencoba meminimalisasi fouling karena adanya peraturan grounrules terbaru,” tambah Yulius. Disinggung mengenai persiapan tim putra UNS yang akan bertarung di seri ketiga kejuaraan Lima, Jumat (15/11), Yulius mengaku seri ketiga dipastikan lebih berat mengingat lawan-lawan yang akan dihadapi seperti Universitas Ahmad Dahlan (UAD), Universitas Islam Indonesia (UII) serta Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) telah melakukan evaluasi seusai gelaran seri pertama dan kedua. Meski demikian, modal jawara dua seri awal membuat dirinya optimis mampu meraih hasil serupa. “Memang diseri kedua kemarin ada penurunan permainan, namun masih bisa teratasi. Karena permainan anak-anak masih labil. Tinggal sedikit pembenahan saja baik sisi offense maupun defense,” pungkas dia. n Ronald Seger Prabowo
tersebut, kata dia, dapat mewakilkan pengurus Pengcab PSSI Solo guna mengikuti Musprov di Salatiga bulan depan. Tedi mengklaim, sejumlah perangkat untuk melaksanakan Muscab sudah disiapkan seperti adanya Steering Committee (SC) serta Organizing Committee (OC) bahkan telah terbentuk sejak sekitar setahun terakhir. n Ronald Seger Prabowo
FINAL DIVISI UTAMA— Pesepakbola PSS Sleman, Satri Aji (kiri) berebut bola dengan pesepakbola Lampung FC, Roni Rosadi (kanan) pada Final Divisi Utama di Stadion Maguwoharjo Sleman, Minggu (10/11). Pertandingan diakhiri skor 2-1 untuk PSS Sleman.
Antara | Regina Safri
Jateng Persiapkan Pencalonan Tuan Rumah PON 2020 SEMARANG—KONI Jawa Tengah terus mempersiapkan diri menghadapi bidding calon tuan rumah Pekan Olahraga Nasional (PON) XX/2020. Wakil Ketua Bidang Organisasi KONI Jawa Tengah, Sukahar, usai rapat persiapan pencalonan tuan rumah PON di Semarang, Senin (11/11), mengatakan, beberapa syarat yang tengah dipenuhi antara lain uang jaminan, dukungan resmi dari Gubernur dan Ketua DPRD Jateng. Ia mengatakan, KONI Jateng sudah siap untuk memenangi bidding tuan rumah PON 2020 dan seluruh persyaratan diharapkan
bisa dipenuhi pada 25 November mendatang, mengingat persyaratan itu sudah harus masuk ke KONI Pusat pada 30 November 2013. “Kami berharap dukungan dari semua pihak termasuk dari Satuan Kerja Pemerintah Daerah (SKPD). Syarat yang masih harus kami penuhi adalah uang jaminan Rp 1 miliar, dukungan dari Gubernur dan DPRD, kemudian data dari Biro Keuangan, Cipta Karya dan Tata Ruang, dan pariwisata,” kata Sukahar yang juga Ketua Pemenangan Bidding Pencalonan PON 2020 Jateng. Uang Rp 1 miliar, kata Sukahar, akan diserahkan
ke KONI Pusat sebagai jaminan keseriusan provinsi mengikuti bidding. Uang itu akan dikembalikan setelah ada keputusan siapa yang menjadi tuan rumah PON 2020. Ia menambahkan, setelah persyaratan dipenuhi dan terkumpul kemudian akan dikirim ke KONI Pusat, kemudian dilakukan pemaparan kesiapan calon tuan rumah saat Rakernas KONI Pusat di Jakarta, Febuari 2014. Setelah itu, lanjut dia, KONI Pusat akan mengirimkan tim verifikasi ke peserta bidding untuk melihat secara langsung calon tuan rumah. n Antara
Antara | Lucky.R
DUKUNG SEPAKBOLA INDONESIA—Mike Neary Kepala Manchester United Soccer School (kiri) dan Tommy Martin kepala pelatih Manchester United U-15 (2 kiri) disambut Pendeka Perkasa assisten brand manager Clear (kanan) saat tiba di terminal 2E Bandara Internasional Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Senin (11/11). Kedatangan mereka dalam rangka mendukung persepakbolaan di Indonesia melalui gerakan Ayo! Indonesia bisa, dengan memberikan klinik sepakbola kepada para pelatih SSB dan guru olahraga se-Jabodetabek pada 14 November mendatang.
Perawatan Stadion Manahan Butuh Dana Besar
SOLO—Minimnya alokasi dana menjadi kendala dalam perawatan Stadion Manahan Solo yang membutuhkan dana besar. Di sisi lain, Manahan sebagai salah satu stadion terbesar di Tanah Air sering digunakan untuk event nasional atau internasional. Staf Pengelola Stadion Manahan, Didik menjelaskan, masalah belum adanya dana yang mencukupi untuk melakukan perawatan secara maksimal menjadi kendala tersendiri bagi Stadion Manahan. Dia membandingkan soal kucuran dana pemeliharaan rumput stadion Manahan dengan yang ada di MIS. “Di Maguwo (Maguwoharjo Internasional Stadium) dana pemeliharaan mencapai Rp 300 juta, sedangkan kita tidak sampai Rp 50 juta. Tentu itu juga yang membedakan, belum lagi dana-dana untuk dialokasikan ke yang lainnya,” terang Didik kepada wartawan di kantor Pengelola Stadion Manahan, Senin (11/11). Selain Didik, koordinator pengelola Stadion Manahan,
Sri Widadi juga menyayangkan dengan belum jelasnya pembenahan di tiang stadion yang kini dalam kondisi kurang standar dan rawan patah. Hal ini muncul karena adanya penambalan tiang atap gawang, saat menggelar laga Persibo Bojonegoro di ajang AFC Cup melawan salah satu tim asal Hongkong. “Kalau itu yang menggelar Persis, tentu kita bisa cari solusinya, ini permasalahannya tim luar. Belum lagi bahan besinya sangat sulit didapatkan, kita masak harus cari sampai Jerman. Tentu ini juga jadi tugas PSSI, tapi kapan bisa diperbaikinya saya sendiri bingung jawabnya,” ujarnya. Terkait banyaknya coretan di dinding Stadion Manahan, pihak pengelola kini tengah melakukan pengecatan ulang untuk menghilangkan coretan-coretan dari suporter luar kota Solo tersebut. Walau begitu, Dadit mengaku masih perlu banyak pembenahan untuk memperbaiki stadion Manahan sebagai stadion berstandar international. n Ronald Seger Prabowo
sport
15
HARAM KALAH 12 november 2013
PARIS—Tim nasional Perancis bakal melakoni leg pertama playoff Piala Dunia 2014 dengan bertandang ke Ukraina. Pelatih Les Bleus, Didier Deschamps menuntut kemenangan dari laga tersebut. Kalah bersaing
Hugo Lloris
www.joglosemar.co
dengan Spanyol di Grup I, Perancis harus merangkak melewati playoff untuk memperebutkan tiket tersisa ke Piala Dunia 2014. Hasil undian lantas mempertemukan Franck Ribery dkk dengan Ukraina. Meski harus lebih dulu menjalani laga tandang, Les Blues menargetkan meraih kemenangan untuk laga tersebut. Meraih keunggulan di Kiev akan melebarkan jalan mereka menuju Brazil tahun depan. Perancis sendiri akan melawat ke Ukraina pada Jumat (15/11) mendatang sebelum gantian menjadi tuan rumah empat hari berselang. Tim pemenang akan memperoleh satu tiket ke putaran final Piala Dunia di Brazil tahun depan. “Sangat penting bisa berada di sana, terutama karena itu adalah Brazil. Kami berhadapan dengan lawan yang objektif. Sekarang kami ada di playoff. Saya tidak pernah memikirkan kekalahan,” kata Deschamps kepada ESPNFC. Lolos ke Piala Dunia menjadi sangat penting buat Perancis karena di 2016 mereka dapat jatah jadi tuan rumah Piala Eropa. Lolos ke Brazil disebut Deschamps menjadi bentuk persiapan mereka dan sekaligus membuka kesempatan buat para pemain muda untuk tampil di 2016. Sementara bagi pemain senior, Brazil mung k i n akan menjadi event terakhirnya
Reuters | Benoit Tessier
Soccer Update Dua Gol Rossi Menangkan Fiorentina FLORENCE—Fiorentina meraih poin penuh ketika menjamu Sampdoria di laga giornata 12 Serie A. La Viola menang 2-1 berkat sepasang gol Giuseppe Rossi, sedangkan gol hiburan Il Samp dibuat oleh Manolo Gabbiadin. Dalam laga di Stadio Artemio Franchi, Senin (11/11) dini hari, Fiorentina sudah berhasil memimpin di menit ke-11 melalui tendangan penalti Giuseppe Rossi. Pelanggaran Gaetano Berardi terhadap Alberto Aquilani di kotak terlarang membuat wasit tidak ragu menunjuk titik putih. Rossi yang maju jadi algojo sukses mengirim bola melewati hadangan Junior Costa. Enam menit berselang, Rossi mencetak gol keduanya di pertandingan ini. Ia menyepak bola yang kemudian berputar ke arah sudut atas gawang Sampdoria untuk membuat tuan rumah unggul 2-0. Sampdoria lantas bisa menipiskan kekalahan di menit ke-74. Dari serangan balik operan Eder berhasil dimaksimalkan oleh Gabbiadini untuk menjadi gol. Hasil tersebut membuat Fiorentina kini mengoleksi 24 poin dari 12 laga untuk duduk di posisi lima klasemen, tertinggal satu angka dari Inter Milan di posisi empat. Sementara Sampdoria masih tercecer di poissi 18 dengan 9 poin. n Detik
Reuters | Giorgio Perottino
Kemenangan Besar
S
elama membela Manchester United, Robin van Persie sudah tiga kali membobol gawang Arsenal. Pada gol ketiga, dia akhirnya merayakannya. Van Persie selalu mencetak gol dalam lima pertandingan terakhir antara United versus Arsenal. Rinciannya, dia mencetak d u a
gol untuk Arsenal dan tiga gol untuk United. Gol pertama ke gawang Arsenal, setelah dia meninggalkan klub London Utara tersebut, tercipta pada pertemuan di Old Trafford musim lalu. Ketika itu, United menang 2-1 dan dia memilih untuk mengangkat tangannya, tidak mau merayakan, kendati rekan-rekannya mengerubunginya untuk memberikan selamat. Pun demikian ketika dia mencetak gol penalti pada laga di Emirates Stadium musim lalu, yang berakhir dengan kedudukan 1-1. Sikap van Persie ini bisa dimaklumi karena Arsenal telah dibelanya sejak 2004 hingga 2012 atau selama delapan tahun. Tapi, semuanya tidak sama lagi pada laga di Old Trafford, Minggu (10/11) malam. Van Persie yang mencetak gol tunggal kemenangan Unit- ed menunjukkan sikap berbeda. Setelah menyundul bola masuk ke dalam gawang Wojciech Szczesny, dia merentangkan tangan, berteriak, sembari berlari ke arah Wayne Rooney, yang memberinya assist lewat sepak pojok. Dia kemudian memeluk Rooney dan meluapkan emosinya dengan berteriak ke arah pendukung United. Tidak ada lagi kata “tidak enak” kepada Arsenal dari
Neymar dan Ibra Berebut Puskas ZURICH—Setelah caloncalon pemain terbaik dunia, FIFA dan France Football kini mengumumkan nominasi gol-gol terbaik 2013. Dari 10 nama yang ada, Neymar dan Zlatan Ibrahimovic kembali masuk daftar. Neymar untuk ketiga kalinya beruntun terpilih sebagai kandidat peraih penghargaan gol terbaik yang dikenal sebagai Puskas Award ini. Sebelumnya, pemain yang memperkuat Barcelona itu memenanginya pada 2011 dan masuk nominasi di 2012. Pada edisi kali ini, gol Neymar yang terpilih ialah gol pembuka Brazil kala melawan Jepang di babak grup Piala Konfederasi 2013. Berawal dari umpan panjang Marcelo, Fred menerima dengan dadanya. Bola yang jatuh di jalur Neymar langsung diteruskan dengan tendangan voli dari
luar kotak penalti yang sukses bersarang ke gawang Jepang. Sementara itu, Ibra mencatatkan namanya ke dalam daftar kandidat untuk kedua kali usai sebelumnya pada 2011. Ibra mencetak sebuah gol luar biasa indah kala membela Swedia mengalahkan Inggris 4-2 di laga ujicoba. Ketika kiper Joe Hart meninggalkan sarangnya untuk menghalau bola, Ibrahimovic dari sisi kanan luar kotak penalti menyambut dengan sebuah bicycle kick yang masuk gawang Inggris tanpa bisa dihentikan. Sebanyak 10 nominasi gol-gol terbaik ini ditentukan oleh FIFA dan anggota Komite Sepakbola terpilih. Namun, siapa pemenang kategori ini akan dipilih oleh fans di seluruh dunia dengan cara melakukan voting di FIFA.com
dan Francefootball.fr. Voting sudah dimulai dan akan ditutup pada 9 Desember. Setelah itu, fans kembali bisa memilih gol favorit mereka dari yang tersisa dan pemenang akan diumumkan dalam gala FIFA Ballon d’Or pada 13 Januari 2014. n Detik
Junior Neymar
Reuters | Stringer
Kandidat Peraih FIFA Puskas Award 2013 1. Peter Ankersen – 10 Agustus 2013 - Esbjerg fB vs Aarhus GF - SAS Ligaen (Denmark) 2. Lisa De Vanna – 1 Juni 2013 - Sky Blue FC vs Boston Breakers – NWSL 3. Antonio Di Natale – 7 April 2013 - Udinese Calcio vs AC Chievo Verona – Serie A 4. Zlatan Ibrahimović – 13 November 2012 - Swedia vs Inggris – International Friendly 5. Panagiotis Kone – 16 Desember 2012 - SSC Napoli vs Bologna FC 1909 – Serie A 6. Daniel Ludueña – 27 Juli 2013 - Pachuca CF vs Tigres UANL – Apertura Mexico 7. Nemanja Matić – 13 Januari 2013 - SL Benfica vs FC Porto – Liga Sagres 8. Louisa Nécib – 17 Maret 2013 - Olympique Lyonnais vs AS Saint -Etienne - D1 Féminine 9. Neymar – 15 Juni 2013 - Brazil vs Japan – FIFA Confederations Cup 10. Juan Manuel Olivera – 28 Agustus 2013 - Nautico vs Sport Recife – Copa Sudamericana
ROMA—Francesco Totti sudah absen dalam beberapa pertandingan terakhir AS Roma. Selama itu pula, I Lupi kesulitan mengatasi lawan-lawannya. Totti mendapat cedera di anan g giornata delapan kala Roma g n la n?Ber menjamu Napoli pertengahenga an Oktober lalu. Di pertandingan tersebut, kapten Roma ma : itu cuma bermain selama 33 mat : menit dan digantikan oleh KTP : Marco Borriello. Telp : Usai menjalani tes, Totti disemengalami cedera Asli, pada mpulkan guntingan kupon ini beserta 1 (satu) but kwitansi berlangganan 1 u) kupon 1 (satu) kwitansi dan kirimkan ke kantor Harian hamstring kakiJOGLOSEMAR, kanannya. Hingetia Budi No.89 Solo. ga kini, Totti masih terus menjalani proses pemulihan suon akan diundi dan diumumkan di Harian JOGLOSEMAR setiap 3 dan (tiga) n sekali. Mulai periode bulan Maret 2013. dah mulai berlatih ringan meski tak disebut kapan persisnya dia akan kembali merumput. Sejak pertandingan melawan Napoli, sudah empat pertandingan dilewati Roma tanpa Totti. Hasilnya, dua kemenangan dan dua hasil imbang didapat oleh Giallorossi.
Francesco Totti
n Robin van Persie
sebelum gantung sepatu. “Itu sekaligus menjadi persiapan menuju Piala Eropa 2016 di Perancis. Bukan semata-mata sebuah anekdot untuk ikut serta pada Piala Dunia,” tegasnya. Deschamps sendiri baru saja menerima kabar baik jelang laga krusial itu. Kiper nomor satu Perancis, Hugo Lloris, diyakini akan fit untuk membela negaranya dalam babak playoff Piala Dunia 2014. Lloris mengalami gegar otak saat klubnyaTottenham Hotspur bermain imbang 0-0 dengan Everton pada Minggu (3/11) lalu. Walhasil, Lloris mesti absen di laga Liga Europa melawan Sheriff dan lanjutan Premier League kontra Newcaste United. Manajer Tottenham Hotspur Andre Villas-Boas sempat mengatakan bahwa tidak dilibatkannya Lloris sebagai tindak pencegahan. Apalagi, Lloris diharapkan bisa memperkuat Les Bleus mulai akhir pekan nanti. “Departemen medis merasa Lloris terlalu cepat untuk bisa bermain lagi. Saya mengira dia akan bisa bermain untuk Perancis,” kata Villas-Boas seperti dikutip Soccer Way. Villas-Boas mendapat kritik dari sebagian kalangan karena sudah membiarkan Lloris tetap bermain setelah berbenturan dengan Romelu Lukaku. Akan tetapi, manajer Portugal ini tetap kukuh bahwa itu keputusan yang benar. n Detik
Roma Rindu Totti kkaann g n g a n n a e n e M M
Injury Time
Hugo Lloris diyakini akan fit untuk membela negaranya dalam babak playoff Piala Dunia 2014.
Meski hasilnya tak bisa dibilang buruk, namun Roma kesulitan menundukkan lawan-lawannya. Dua kemenangan masing-masing atas Udinese dan Chievo didapat dengan skor tipis 1-0. Di dua pertandingan terakhir, Roma justru gagal memetik kemenangan. Usai imbang 1-1 di kandang Torino, Roma kembali meraih hasil yang sama saat menjamu Sassuolo, Minggu (10/11) malam kemarin. Tanpa Totti, keran gol Roma juga seret. Mereka hanya mencetak masing-masing satu gol di empat pertandingan terakhir. Sebelumnya, selama delapan pertandingan secara berturut-turut, Daniele De Rossi dkk selalu menciptakan minimal dua gol per pertandingan. Totti memang menjadi salah satu pemegang peran sentral dalam serangan Roma. Menurut catatan Whoscored,
pesepakbola 37 tahun itu secara keseluruhan menciptakan 34 peluang untuk rekan-rekannya dari delapan kali penampilan atau yang terbanyak kedua setelah Miralem Pjanic (36). Rinciannya adalah enam assist dan 28 key pass. Maka tak heran jika Rudi Garcia berharap Totti bisa lekas pulih dari cederanya. Sebab, selain kehilangan Totti, Roma juga belum bisa mengandalkan Gervinho dan Mattia Destro yang belum fit. Marco Borriello juga mendapat cedera usai laga melawan Sassuolo. “Saya harap Borriello tidak terlalu parah, karena pada saat ini semua cedera kami menimpa lini serang. Saya harap Gervinho dan Borriello bisa kembali 100 persen untuk kami setelah jeda internasional. Untuk Totti masih terlalu dini, meskipun demikian dia sudah kembali berlari,” sahut Garcia. n Detik
Dengan Berlangganan
new
Nama Alamat No. KTP No. Telp
bomber asal Belanda itu. Namun, van Persie masih memberikan pujian terhadap Arsenal, yang disebutnya tim tangguh. Dia men-
Reuters | Phil Noble
selasa,
gatakan, tidak akan mudah mengalahkan Arsenal hanya dengan kemampuan individu saja. “Ini adalah kemenangan besar,” ujarnya kepada MUTV. “Saya selalu berpikir positif, tapi jika Anda berpikir negatif selama sedetik, kami bisa saja tertinggal 11 poin dari mereka, yang mana akan membuat semuanya lebih dramatis,” ucapnya. “Saya pikir, Anda tidak bisa mengalahkan tim seperti mereka dengan sekelompok individu yang bermain bagus. Anda harus kuat sebagai sebuah tim. Itulah yang kami lakukan,” tandasnya. “Semua pemain menekan lawan. Jika Anda melihat Patrice Evra, setiap ada adu sundulan atau bola 5050, dia akan maju mengambilnya. Keempat bek juga melakukannya. Bahkan pemain depan juga. Itu sungguh membuat perbedaan,” kata penyerang berusia 30 tahun ini. n Detik
n a k g n a n e M : : : :
Kumpulkan guntingan kupon ini beserta 1 (satu) kwitansi berlangganan Asli, 1 (satu) kupon 1 (satu) kwitansi dan kirimkan ke kantor Harian JOGLOSEMAR, Jl. Setia Budi No.89 Solo. Kupon akan diundi dan diumumkan di Harian JOGLOSEMAR setiap 3 (tiga) bulan sekali. Mulai periode bulan Maret 2013.
kesehatan
16
selasa, 12 november 2013
www.joglosemar.co
Hydrocefalus a s i B Diselamatkan K
Sulistiyani
Tri Sulistiyani
SOLO—Dalam rangka memperingati Milad yang ke-27, RS PKU Muhammadiyah Surakarta menggelar serangkaian acara dengan tema RS PKU Muhammadiyah Surakarta Berbasis Akreditas KARS, Minggu (10/11) kemarin. Kegiatan yang digelar pada hari tersebut di antaranya Jalan Sehat, Lomba Kreativitas dan Donor Darah. Dalam Sambutannya, Direktur RS PKU Muhammadiyah, dr Mardiatmo men-
gatakan saat ini RS Muhammadiyah sedang menyiapkan diri agar menjadi lebih baik dari segi gedung secara fisik, peralatan medis serta SDM. Hal ini mereka lakukan untuk menjadi rumah sakit yang berbasis Akreditasi KARS dan mewujudkannya menjadi rumah sakit berkelas dunia. “Untuk mewujudkan itu semua kami membutuhkan dukungan dari seluruh karyawan,” ungkapnya dalam rilis yang dikirim kepada Joglosemar. n Krisna Kartika S
K
onsultasi esehatan
Bagi Anda yang memiliki keluhan masalah kesehatan dan seks, silakan kirim ke email harianjoglosemar@gmail.com atau melalui SMS di (0271) 7000313, caranya ketik JOGLO (spasi) KSK (spasi) pertanyaan Anda. Tim dokter dari RSUD Dr Moewardi akan menjawab keluhan Anda.
Benjolan di Leher Dok saya mau tanya, anak saya umur empat bulan di lehernya ada muncul benjolan kecil. Sudah lebih dari satu minggu benjolan itu masih ada. Benjolan itu bahaya tidak Dok? 08572530xxxx Jawaban: Adanya benjolan itu bisa menjadi pertanda bermacam-macam sebab. Sebaiknya, diperiksakan anak saudara ke dokter supaya diketahui penyebabnya dan apabila mengganggu bisa segera ditangani. dr Fadhilah Tia Nur, SpA Dokter Spesialis Anak Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Moewardi Surakarta
STOK DARAH UDD PMI KOTA SURAKARTA 11 November 2013 Pukul 14.30 WIB
A 320
B 457
O 454
Info : PMI Kota Surakarta (0271) 646505
AB 140
Waspada dan Kenali Hydrocefalus
dr Fadhilah Tia Nur, SpA Dokter Spesialis Anak RSUD Moewardi Surakarta
H
ydrocefalus bisa terjadi sejak bayi, bahkan bisa jadi sudah diderita bayi saat masih dalam kandungan. Sebenarnya apabila hydrocefalus ini cepat dideteksi dan ditangani dengan tepat akan bisa diselamatkan. Dokter Spesialis Anak Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Moewardi Surakarta, dr Fadhilah Tia Nur, SpA menjelaskan salah satu upaya yang bisa dilakukan oleh setiap ibu untuk mendeteksinya adalah dengan selalu memantau lingkar kepala bayi. Dikatakannya, perkembangan lingkar kepala normal pada bayi adalah dua sentimeter per bulan untuk tiga bulan pertama, satu sentimeter per bulan untuk tiga bulan kedua, dan setengah sentimeter per bulan untuk enam bulan berikutnya. Hal itu bisa dilihat pada diagram Nellhaus yang masih digunakan sampai saat ini. Jika perkembangan lingkar
kepala melebihi deviasi yang diperbolehkan dalam diagram maka perlu diwaspadai. Namun meskipun ukuran kepala anak membesar, itu tidak selalu menunjukkan adanya hydrocefalus. Selain ukuran kepala, hal lain yang bisa dilihat adalah ubun-ubun besar bayi akan melebar dan menonjol, sehingga pembuluh darah di kulit kepala makin jelas. Gangguan perkembangan, gangguan penglihatan, gerakan bola mata terganggu, terjadi penurunan aktivitas mental yang progresif, bayi rewel, kejang, muntah-muntah, panas badan juga bisa menjadi gejala lainnya adanya hydrocefalus. Diungkapkannya, untuk menunjang dan melengkapi diagnosis, diperlukan pemeriksaan tambahan mulai dari yang sederhana, seperti CT scan atau Magnetic Resonance Imaging (MRI) karena dapat mendeteksi struktur anatomi otak, dan penyebab hydroce-
Kurangi Risiko Kanker Pankreas
M
engerikan, kanker pankreas menyerang tubuh tanpa menunjukkan gejala. Penyakit ini baru diketahui, setelah pasien berada di stadium lanjut yang sulit untuk disembuhkan. Namun para wanita tak perlu berkecil hati. Peneliti menyatakan, kanker pankreas dapat dicegah dengan konsumsi kacang-kacangan. Studi
ini ditemukan oleh Harvard Medical School, dan telah dipublikasikan pada British Journal of Cancer. “Kanker pankreas adalah kanker yang disebabkan oleh faktor usia, tinggi badan, obesitas, aktivitas fisik, merokok, diabetes, dan faktor makanan,” kata peneliti Ying Bao seperti dilansir Vivanews. Studi ini melibatkan 75.680 wanita yang tidak memiliki ri-
wayat kanker sebelumnya. Kacang-kacangan yang diteliti adalah hazelnut, macadamia, pecan, walnut, kacang mete, pistachio, dan almond. Peneliti menganjurkan mengonsumsi satu ons kacang almond setidaknya dua kali dalam seminggu. Selain penurunan risiko kanker, mereka yang hobi menyantap kacang-kacangan juga memiliki berat badan tubuh
Vivanews
Milad, RS PKU Gelar Berbagai Kegiatan
Joglosemar | Tri Sulistiyani
aftonbladet-cdn-se
falus, misalnya tumor dalam rongga ventrikel yang semua itu berkaitan dengan strategi penanganan hydrocefalus. Dijelaskannya, penyakit ini memerlukan diagnosis dini yang dilanjutkan dengan tindakan bedah secepatnya. Keterlambatan akan menyebabkan kecacatan dan kematian penderita. Ditambahkannya, gejala-gejala dari hydrocefalus bervariasi dengan umur, penyebab, derajat penyakit, dan faktor-faktor lainnya. Setelah proses operasi pengobatan tidak berhenti begitu saja, perlu pemantauan jangka panjang agar bayi atau anak bisa tumbuh dan berkembang dengan optimal. Apabila anak hydrocefalus mengalami kelainan perkembangan maka diperlukan perawatan tambahan seperti dengan fisioterapi dan harus dalam pemantauan tim klinik tumbuh kembang anak. n Tri
asus Hydrocefalus di Indonesia saat ini sudah cukup tinggi. Bahkan kebanyakan penderita hydrocefalus di Indonesia tidak bisa ditolong karena terlambat diketahui. Sebenarnya, bila deteksi dini bisa dilakukan, kemungkinan penyakit ini bisa disembuhkan sangat besar. Dokter Spesialis Anak Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Moewardi Surakarta, dr Fadhilah Tia Nur, SpA menjelaskan, sebenarnya hydrocefalus adalah sebuah gejala adanya ketidakberesan. Banyak penderita hydrocefalus yang datang ke rumah sakit sudah dalam kondisi ketidakberesan yang berat. Sebenarnya, apabila bisa dideteksi dini dan mendapatkan penanganan yang tepat dan benar maka ada kemungkinan penderita akan bisa sembuh dan perkembangannya menjadi normal. “Sebenarnya hydrocefalus adalah gejala dari penyakit atau kelainan lain. Hydrocefalus bisa terjadi karena infeksi atau adanya tumor dan penyebab lainnya,” katanya kepada Joglosemar. Dijelaskannya, hydrocefalus adalah kondisi adanya kelebihan cairan di kepala sehingga kepala si penderita tampak membesar. Kelebihan cairan tersebut menyebabkan terjadinya penekanan di jaringan otak, khususnya pusat-pusat saraf vital. Hydrocefalus biasa diderita pada bayi atau anak-anak. Jika terjadi pada anak-anak yang ubun-ubunnya belum menutup akan menyebabkan kepala anak membesar. Pada bayi, hydrocefalus bisa disebabkan karena adanya infeksi virus tertentu, tetapi bisa juga karena adanya kelainan anatomis bawaan. “Kalau hydrocefalus sudah terjadi sejak dalam kandungan kebanyakan ini tidak bisa lahir normal karena ukuran kepala yang lebih besar,” katanya. Deteksi ini pada bayi, bisa dengan memantau ukuran lingkar kepalanya setiap bulan. Namun sayangnya, di masyarakat pengukuran kepala pada bayi ini masih jarang dilakukan. Padahal ini adalah cara efektif untuk mendeteksi adanya hydrocefalus sejak dini. Gejala yang sering muncul pada bayi usia ini adalah pembesaran kepala, yang bisa juga ditandai dengan bayi kesulitan menegakkan kepala meski usia sudah memasuki masa tengkurap. Selain itu, bisa juga dilihat dari bola matanya, jika warna hitam mata sering berada dibawah, ini juga bisa menjadi penanda hydrocefalus. “Hal yang bisa dilakukan oleh orang tua adalah meminta petugas kesehatan untuk mengukur lingkar kepala bayi,” katanya. Diungkapkannya, petugas kesehatan akan memiliki standar khusus yang bisa mendeteksi pertumbuhan lingkar kepala normal atau tidak. Dia menjelaskan, pada anak-anak penderita hydrocefalus di mana ubun-ubun sudah menutup, sebagian besar disebabkan adanya tumor di kepala. Pada kondisi ini gejala yang mungkin timbul adalah anak-anak akan merasakan pusing, mual, dan muntah yang semakin hari akan semakin parah. “Kalau pada anak lebih besar biasanya mereka sudah bisa mengeluhkan kondisinya,” jelasnya. Jika kondisi ini segera dideteksi, penanganan hydrocefalus bisa dipasangi selang atau shunting untuk mengalirkan cairan tersebut sehingga bisa mengurangi tekanan di dalam kepala. Dokter juga akan mencari faktor penyebab hydrocefalus. Jika penyebabnya karena adanya infeksi seperti toksoplasma atau meningitis maka penyakit infeksi tersebut juga akan diobati. Jika penyebabnya adalah tumor, maka koreksi terlebih dahulu untuk mengurangi tekanan di dalam kepala dan mencari jenis tumornya agar segera bisa dilakukan pengobatan selanjutnya sesuai dengan jenis tumor. Hydrocefalus bisa disembuhkan, asal diketahui penyebabnya sehingga bisa ditangani dengan komprehensif. “Kalau ada kasus hydrocefalus, hal yang bisa dilakukan adalah dengan memasang selang untuk mengalirkan cairan, dicari penyebabnya apa? Kemudian yang terpenting adanya menghilangkan penyebabnya ini,” tuturnya. Ditambahkannya, hydrocefalus adalah jenis penyakit yang terjadi akibat gangguan aliran cairan di dalam otak. Gangguan itu menyebabkan cairan tersebut bertambah banyak yang selanjutnya akan menekan jaringan otak di sekitarnya, khususnya pusat-pusat saraf yang vital. Gangguan aliran cairan otak bisa karena adanya hambatan sirkulasi, seperti pada tumor otak. Bisa juga karena aliran cairan otak tidak tersumbat, tetapi cairan itu diproduksi berlebihan, akibatnya cairan otak bertambah banyak. Bisa juga karena cairan otak yang mengalir jumlahnya normal dan tidak ada sumbatan, tetapi ada gangguan dalam proses penyerapan cairan ke pembuluh darah balik. Sehingga otomatis, jumlah cairan akan meningkat pula. n
lebih rendah, dibanding mereka yang tidak mengonsumsinya. Tidak hanya itu, kacang-kacangan pohon juga dikaitkan dengan
penurunan risiko jantung dan diabetes. Bahkan biji kenari dinilai baik untuk kualitas sperma pria. n Krisna Kartika S
panggung selasa,
12 november 2013
17
www.joglosemar.co
r o k e R k ta ce n e P m u lb A ta Ju 0 8 r e p Rap
E
Miley Cyrus
minem membawa pulang dua penghargaan di MTV Europe Music Awards (EMA) yang ung di Amsterdam, Belanda, angs berl Hal Minggu (10/11) waktu setempat. artis jadi men nem ini membuat Emi terdengan penghargaan MTV EMA saat pai Sam rah. seja g njan sepa banyak piala ini, Eminem telah mengoleksi 15 ai yam men yang ada MTV EMA . Belum rekornya. Sang rapper memenangkan katdan egori The Best Hip Hop Prize al Glob The gaan mendapat penghar ya ann kses kesu k untu hy Icon Trop gdalam satu dekade terakhir. Pen men yang h hargaan terakhir inila Out nin Clea ntun jadikan pela My Closet ini akan disejajarkan dengan penerima penghargaan
, Queen, serupa sebelumnya seperti Bon Jovi . ston Hou tney dan Whi entukan “Banyak pertimbangan yang men pengaih mer k untu k apakah seseorang laya dari lebih jual men telah ini, hargaan ini. Pria g setuju, oran ua sem r piki Saya m. albu 80 juta isi paling Eminem adalah satu di antara mus rang,” seka era a pad kreatif dan paling unik BBC nsir dila MTV dari er kata Bruce Gilm duo Sementara Justin Timberlake serta den ng pula s Macklemore & Ryan Lewis haru ua berd eka mer ki Mes gan tangan kosong. y Cyrus unggul saat nominasi. Penyanyi Mile ampilannya mencuri perhatian dengan pen enangmem juga selama acara berlangsung, ia ajuk bert o vide k untu rd kan Best Video Awa . Wrecking Ball tidak Bukan Miley Cyrus namanya jika ulah. n biki bali membuat kejutan. Ia kem berh puti baju kan gena Saat itu Cyrus men
itbulu dengan tas hitam yang diap baru a, pial a erim nya. Setelah men dan k roko kan yala men s lah Cyru mengembuskan asapnya. “Saya tak bisa memasukkan piala ini ke dalam tas saya. Tapi ini (rokok ganja) bisa,” kata Cyrus sambil menyalakan rokoknya. Tidak hanya Miley Cyrus, Katy Perry juga mendulang award untuk kategori Best Female. Serta artis yang tidak pernah absen Justin Bieber meraih penghargaan untuk Best Male selama dua tahun berturut-turut. Nama-nama lain yang ra ikut meramaikan ajang ini anta Icors, Kille lain Kings Of Leon, The g, na Pop, Robin Thicke, Snoop Dog s. Mar o Brun juga dan y Katy Perr n Okezone | Cisilia Perwita S
Eminem
Reuters | Paul Vreeker
n Wulan Guritno
Bisnis Es Krim
W
ulan Guritno dan putrinya, Shaloom Razade memiliki kesibukan baru sejak enam bulan ter akhir. Pasangan ibu dan anak ini mencoba untuk menggeluti ranah bisnis. Adalah bisnis es krim yang dipilihnya. “Awalnya kita mulai tes pasar, ternyata rame, seneng, karena ini family bussines. Kalau lagi event khusus kita berusaha ada, kita bikin dari tangan sendiri, kita punya rasa yang nyenengin keluarga, yang fresh, fruity, pokoknya kita sesuaikan rasanya,” kata Wulan di Lotte Shopping Avenue, Ciputra World, Kuningan, Jakarta Selatan, kemarin. Wulan menceritakan awal mula bisnis keluarga yang digelutinya sejak enam bulan lalu. Tak disangka, peminatnya cukup besar. Banyak perkembangan yang dirasakan istri Adilla Dimitri. Sekarang ia sudah memiliki pabrik kecil yang terletak di bilangan Lebak Bulus, Jakarta Selatan. “Dari punya mesin kecil satu buah, lalu nambah hingga empat. Akhirnya beli mesin yang gede. Kemudian kita punya pabrik kecil di Lebak Bulus, karena mesinnya besar, sekali produksi langsung banyak di sana, biasanya satusatu,” papar Wulan. Agar produk es krim buatannya bisa lebih dikenal masyarakat, Wulan tak malu langsung terjun guna memperkenalkannya. “Namanya bisnis baru, kalau mau berkembang, kita juga harus terjun langsung. Kalau mau hasil ya harus kerja keras. Meski saya lagi stripping sinetron, ya tetap harus sempatkan waktu,” pungkasnya dilansir Kapanlagi. n Cisilia Perwita S
aceshowbiz
The Raid 2 Banjir Pujian
T
railer sekuel film The Raid baru saja dirilis pekan lalu. Meski baru sebatas video berdurasi 1 menit 20 detik, film bertajuk The Raid 2: Berandal itu sudah mendapat banyak respons dari para pengamat film luar negeri. Trailer ini dibuka dengan adegan Rama (Iko Uwais) berada di dalam sel penjara, film garapan Gareth Evans ini tak banyak memberikan petunjuk soal jalan cerita. Meski demikian, banyaknya cuplikan adegan yang dimasukkan dalam trailer cukup membuat para pencinta film laga terpukau. Tengok saja ulasan oleh laman The Hollywood Reporter. Dengan judul The Raid 2: Berandal Trailer Unleashes More Action Than Most Hollywood Blockbusters, The Raid 2 dinilai menyuguhkan lebih banyak adegan laga ketimbang film pertama.
Senada dengan The Hollywood Reporter, laman Underthegunreview menilai bahwa trailer The Raid 2 menampilkan banyak sekali adegan dalam kurun waktu satu menit sehingga siapa pun sulit menangkap yang terjadi dalam sekuel ini. ”Namun adegan yang Anda lihat menampilkan sejumlah besar kemungkinan menarik,” tulis Underthegunreview sebagaimana dilansir dari Vivanews. Dengan mengusung judul Intense New Trailer For Indonesian Action Sequel The Raid 2: Retaliation, laman TIME mengatakan, trailer yang singkat cukup memberikan jaminan bahwa sekuel terbaru The Raid sama intens dan sengit seperti film pertama. Sementara itu laman Twichfilm menulis bahwa The Raid 2 menggunakan skala yang lebih luas. Baik dari segi karakter maupun lokasi. Adapun laman Filmjunk tak segan
memuji trailer The Raid 2. Mereka menilai trailer ini mampu membangun antisipasi tanpa terlalu membeberkan banyak hal. Kemudian laman Empire Online menyebut, The Raid 2 adalah film aksi yang paling dinanti pada tahun depan. Dalam film The Raid 2, Iko Uwais kembali hadir sebagai pemeran utama. Sementara Yayan Ruhian yang sebelumnya berperan sebagai Mad Dog, muncul lewat karakter baru. The Raid 2: Berandal rencananya akan tayang di layar lebar pada Maret 2014. Ario Sugiantoro, produser The Raid 2: Berandal menyebutkan bahwa The Raid memiliki adegan-adegan aksi yang lebih rumit dan berskala lebih besar. Apalagi dengan bergabungnya beberapa aktor kawakan seperti Tio
Lha Dalah
Suruh Pindah Charger
M
Peringati Hari Pahlawan, Rotaract Putar Film Cahyono mengaku dirinya memang lebih senang untuk membuat film pendek. Kemudian bergerilya mendatangi para penontonnya dan tidak masuk ke industri televisi atau bioskop. “Banyak film-film bagus, sarat nilai moral. Namun, tidak bertahan lama di bioskop bersaing dengan tren film horor yang dibumbui wanita-wanita seksi. Sangat disayangkan sekali hal itu. Industri perfilman di negara kita ini ribet,” akunya. Selain itu, dalam kegiatan ini juga dihadiri oleh ketua KNPI Solo Her Suprabu yang menjadi salah satu pembicara. Dalam kesempatan itu ia, mengangkat inspirasi dari kisah perjuangan para pahlawan. n Raditya Erwiyanto
Agenda Budaya n Selasa, 12 November 2013, pukul 20.00 WIB Teater Arena TBJT Pentas Teater Elegi Dua Dunia dari Teater Lugu Fakultas Psikologi UMS n Selasa, 12 November 2013, pukul 19.00 WIB THR Sriwedari Monster of Rock dan D’Diamondz
kesan drama pun akan didapatkan. Lebih berimbang di The Raid 2, ada drama, karakter kuat nggak meninggalkan martial art, full action. Ingin lebih kuat lagi di karakter makanya hadir pemain-pemain dengan kekuatan dialog,” ucap Toro dilansir Kapanlagi. n Cisilia Perwita S
Joglosemar menerima kiriman naskah Lha Dalah. Tulisan merupakan karya sendiri. Naskah dikirim maksimal 1.500 karakter, diketik dalam word (doc/rtf). Kirimkan ke alamat email harianjoglosemar@gmail.com dengan penamaan file dan subjek email : Lhadalah-Nama pengirim-Judul, sisipkan copy identitas beserta nomor rekening di bawah tulisan yang Anda ketik.
Kapanlagi
SOLO—Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan, Rotaract Solo Pakarti dan Rotaract Semarang Yudhistira menggelar pemutaran film karya Eddie Cahyono, di Balai Soedjatmoko, Minggu (10/11) malam. Dua buah film pendek bernuansa perjuangan diputar, di antaranya Di Antara Masa Lalu dan Masa Sekarang serta Bedjo Van Deerlak. Upik Adhita koordinator kegiatan menjelaskan banyak kegiatan positif yang bisa dilakukan untuk memperingati Hari Pahlawan. Salah satunya dengan menyaksikan film bertema perjuangan dan mendiskusikannya. “Pemutaran film ini sebagai sarana refleksi diri, “ ucapnya. Sementara itu, Eddie
collider.com
Pakusadewo, Mathias Muchus, Arifin Putra, Oka Antara, dan Alex Abbad. Juga penampilan khusus Julia Estelle dan Cecep Arif Rahman, seorang aktor baru dengan background sebagai pendekar silat Panglipur. “Kekuatan dialog pun diandalkan di sekuel teranyar film The Raid ini. Karenanya,
Joglosemar | Abdullah Azzam
BIDADARI GENIT—Sejumlah penari membawakan tarian berjudul Bidadari Genit karya GPH Paundrakarna J.S saat acara peringatan ulang tahun ke-31 sanggar tari Soerya Soemirat di Gedung Wayang Orang (GWO) Sriwedari, Solo, Minggu (10/11) malam.
Melestarikan Tradisi, Mengungkapkan Nasionalisme
P
eringatan 31 tahun kelompok tari Soerya Soemirat di Gedung Wayang Orang (GWO) Sriwedari, Minggu (10/11) malam berlangsung meriah. Sebanyak 800 tamu undangan ikut menyemarakkan peringatan sanggar tari yang diinisiasi oleh maestro tari dari Mangkunegaran, GPH Herwasto Kusumo. Menariknya, acara ini juga dikombinasikan dengan peringatan Hari Pahlawan. Puluhan tarian kreasi baru dibawakan oleh Kinarya Soerya Soemirat. Seperti, New Dadali dan Kabaret Junior, Bidadari Genit, Tari Sobrak, Melati Suci dan masih banyak lagi. Beberapa di antaranya merupakan karya GPH Herwasto Kusumo atau kerap dikenal Gusti Herwasto. Salah satu tari karya al-
marhum Gusti Heru yang ditampilkan adalah Warso Rinenggo. Tarian yang dibawakan lima penari wanita ini menceritakan tentang kegiatan membatik. Tak heran jika dalam gerakannya terkesan impresif dan luwes. Tarian ini dihadirkan untuk mengajak kepada para penonton untuk mencintai batik. Lantaran acara ini dipadu dengan peringatan Hari Pahlawan, tak ayal salah satu segmennya bernuansa nasionalisme. Saat puncak acara dihadirkan salah seorang veteran yang dengan gagah membawa bendera Merah Putih. Tak berselang lama, bendera itu lantas diserahkan kepada salah satu perwakilan anak muda. “Pemberian bendera itu merupakan tongkat estafet
yang harus diteruskan oleh generasi muda. Jangan sampai generasi muda hanya mau berdiam dan menerima gempuran-gempuran dari negara luar, yang akan semakin membuat bangsa ini menderita,” ujar ketua kegiatan Sumarsono. Sementara itu, Walikota Solo, FX Hadi Rudyatmo mengatakan untuk menjadi seorang pahlawan tidak harus memanggul senjata. Menurutnya ikut serta aktif untuk mempertahankan kebudayaan dan kesenian itu wujud semangat seorang pahlawan. “Saya berharap masyarakat Solo merasa memiliki budaya dan tradisi lokal. Hal ini akan membantu kemajuan bangsa,“ harapnya. n Raditya Erwiyanto
enikmati tontonan kegemaran bersama orang-orang satu kegemaran memang menyenangkan. Hal itu juga dirasakan Dul Kenthut. Ia yang hobi menonton sepak bola sering menyempatkan waktu bersama tetangganya menonton sepak bola di televisi pos ronda. Seperti malam saat kejadian memalukan ini terjadi, Dul Kenthut sedang asyik menonton sepak bola bersama tetangga-tetangganya. Kebetulan klub yang sedang bermain adalah dua klub dari Liga Inggris yang sedang moncernya. Tidak heran kalau semua yang menonton begitu bersemangat. “Wah... mesakke Torres, ya. Saiki malah jadi mandul ngene,” gumam Dul Kenthut saat Torres gagal menyarangkan bola ke gawang. “Ora mandul, Dul. Tapi lagi KB,” tukas Jim Belong santai, semua yang mendengar ngekek-ngekek. “Diajak ngomong tena n a n malah cen-
gengesan,” gumam Dul Kenthut mangkel. Jim Belong prengas-prenges nganyelke. Beberapa saat kemudian, pertandingan babak pertama berakhir. Phill Kendhil yang memegang remote televisi, mulai memindahkan saluran televisi lain. Ia memilih tayangan panggung musik. “Iki sik, Phill. Nonton penyanyi ayu sik,” sela Jim Belong mathuk. Semua ikut memantengi seorang penyanyi yang sedang menghibur di panggung. Tak terasa, sudah puluhan menit mereka melewatkan waktu menonton panggung musik. “Phill, pindahen. Bal-balane wis lekas, lho,” kata Dul Kenthut mengingatkan. “Halah. Belum Dul. Paling pengamat bolanya baru ngomong ngawur ngalor ngidul,” sahut Phill Kendhil. Dul Kenthut mengalah. Ia juga neg kalau mendengar pengamat bola berkoar-koar. Lima menit kemudian, Dul Kenthut kembali mengingatkan. “Phill, wis lekas lho bolane. Pindahen charger-e.” “Channel, Dul... bukan charger,” sahut Phill Kendhil geli. Semua yang ada di situ langsung g e r- g e r a n , sementara Dul Kenthut hanya bisa plenthas-plent h u s kisinan. n
18
INFO BIZ | SELASA, 12 NOVEMBER 2013
PASANG IKLAN...?
HUBUNGI : 0271-9126 313, 0271-717141 (Bag. Iklan) Fax. 0271-741696 EMAIL : iklanjs@yahoo.com WAKTU PENERIMAAN MATERI IKLAN : Senin - Jumat s/d Pkl. 16.00 WIB, Sabtu s/d 12.00 WIB
Serbaserbi
Properti
JASA
PELUANG USAHA
SEDOT WC/LIMBAH”DAFFA Jaya”,Tangki 2700Liter,Bersih,Mesin Canggih.Layanan Tiap Hari 24Jam.H:0271-7928000
LANGSUNG KERJA BS Dibawa Pulang,Upah Tinggi,Usia Bebas,Bw Fc KTP.Hub:Imam 085728406716
(JS0016)- 3 ____________________________
TINJA SERVICE JACK RUDY Kalitan 25.Ph:0271-717514.Pelopor Di Sala.Selamat Sejahtera Lemah Teles (JS9984)- 3 ____________________________
SEDOT WC/LIMBAH”SOLO Tinja Ser vice”Hari Libur Tetap Buka.Hubungi:0271 -8000.660 (JS0015)- 3
____________________________
(JS9829)- 3
DAUR ULANG PLASTIK Modal 1 Juta Dapat Alat + Bahan Baku (Produksi Dibeli - Hasil Jutaan/Bln).Hub: 731933 www.limbahplastik.com
Lowongan Kerja JENG ARIE MONASHE BUKA Aura Ats Sgl Mslh Cinta,Trk Lwn Jns/Sm Jns,Lmh Syhwt,Pelarisn,Peret Dll 0817441044
***** JORDAN MASSAGE ***** DI TEMPAT Atau Di Panggil. Hubungi:08112550456
(JS9897)- 3
(JS0105)- 3
____________________________
OBAT TERLAMBAT BULAN?HAID Tidak Teratur,100% Lancar,Kualitas Obat Terjamin.Hub:087836273377/085226922227
PIJAT CAPEK IBU SARI,Panggilan 24 Jam.Otot Kaku Jd Kendor Dan Paling Sabar.Hub:085725466594 NO SMS
____________________________
(JS0066)- 3
(JS9922)- 4 ____________________________
STNK SPM SUZUKI AD6534RF, Th2006, WrnBiru,An.Drajad Teguh Santoso,Klamo ngan Rt2/7 Ngasem,Colomadu,Kra (JS0084)- 3
(JS0022)- 3
(JS9907)- 3 ____________________________
RISNA. CLUB..081229748588..MES SAGE Tradisional..75Rb 1.5Jam..Ditempat Atau Panggil..Fresh
Jangan Salah Pilih Media
***** YESSI MASSAGE ***** 087.836.008.909 ,Scrub, 24 Jam . Online Terus
Info Iklan : 717141
____________________________
PLUTO SPA&SHIATSU,TRAD MASSAGE,SAUNA,Whirlpoll,Body Reflexology,Ruko Soba Square JC 26 t:0271-7998568 (JS9966)- 3
PERSEWAAN MOBIL
(JS9908)- 3 ____________________________
KOMPUTER
PAKET TERAPI TOTOK KEJANTANAN Pria+ Body Srcub/Luluran(Tidak SMS: 085725398011)Khusus Yg Minat Serius Bener
PERAWATAN TUBUH
IKA RENTAL,150RB/12Jam:APV/ Avanza/ Xenia/Pregio/Innova/PU/Dll. Bs Mingguan/Bulanan:0271-7948433/9327242
SERVIS LAPTOP MATI TOTAL Gratis Sparepart 100% Instl 30Rb,Instl CPU 25Rb. Rochmad 085229995511/08507388089
TERLAMBAT BULAN/PELANCAR Haid. Dosisi Sesuai, Dijamin Lancar, Aman, Bergaransi,Bs Di Tmpt.H:087712342009
ANI MASSAGE RILEX DAN Fresh. Online 24 Jam.Hubungi: 08122 7000206 Panggilan NO SMS
PERSEWAAN MOBIL(TERMURAH, Teramah,Tur Mobile Anyar Kabeh+Sopir).Hub:085728631300
(JS9960)- 3 ____________________________
(JS9791)- 3 ____________________________
Promosi Tepat Usaha Lancar
(JS9943)- 3
BENGKEL SYAHWAT SEMBUH DITEMPAT Tokcer Tarif 200Rb:Ir.Agus Parjito/087836280086,Karanganyar,Solo
(JS0018)- 3 ____________________________
RADIO
(JS9941)- 3 ____________________________
SAMPINGAN.KRJA DIRMH,Bwa Plg. Lem Benang Teh.Gj 700Rb-7Jt/Bln +70Rb/Hr.Raja 083842086183
PENGOBATAN
KEHILANGAN
Otomotif
(JS9923)- 3 ____________________________
• Tarif Kompetitif • Mobil Keluaran Terbaru Fasilitas : Sopir Plus BBM
(JS9909)- 3 ____________________________
(JS9842)- 3 ____________________________
RUKO DIJUAL RUKO 3LT,LT:119m2,LB:300m2, LD: 7m2,Jl.Bhayangkara Solo.Hubungi: 08179455608
PROPERTY ERA Athaya REAL ESTATE
JUAL BELI SEWA PROPERTY
Tlp : 0271 - 736 581 Jl. MH Thamrin No. 12, Manahan,Surakarta
DJUAL RMH BANYUANYAR,LT/LB: 180 m2/Fulbng,3KT,2KM,Ruang U/Toko,3KT, 2KM,Grs,Tlp,Hrg:550Jt.Farid 081318382601 (JS9834)- 3 ____________________________
DIJUAL RMH GMI,Colomadu,LT/LB: 150m2/85m2,3KT,2KM,Hrg:600Jt.Hub :Tri 0821.3797.5544/7583.007
(JS9814)- 3 ____________________________
DIJUAL RMH,TRIYAGAN,Jaten LT/LB :350m2/150m2,Hrg:300Jt.Hub:Tri 0821.3797.5544/7583.007
(JS9815)- 3 ____________________________
(JS9887)- 3
DIJUAL RMH,SINGOPURAN,LT:250m2 /LB:200m2,3KT,2KM,Hrg:600Jt.Hub:Tri 0821.3797.5544/7583.007
DIJUAL TNH DPN WADUK Cengklik, Boyolali,Solo,LT:1175m2/LD:15m2,Hrg: 800Rb/m2.Hub:Heru 081.2261.4142/7027057
DIJUAL RMH JL.VILORA Raya,Baturan LT/LB/LD:145m2/100m2,3KT,3KM,Hrg:5 75Jt.Hub:Heru 081.2261.4142/7027.057
DIJUAL RMH,SUMBER,Solo,LT/LB: 150m2/250m2,3KT,Hrg:975Jt.Hub:Tri 0821.3797.5544/7583.007
(JS9821)- 3 ____________________________
(JS9825)- 3 ____________________________
(JS9832)- 3 ____________________________
DIJUAL RMH,JL.KEDIRI Utama,Nusukan,LT/LB/LD:312m2/200m2,Hdp Utara, Hrg:650Jt.Hub:Heru 08122614142/7027057
DIJUAL RMH PERUM Permata Buana, Colomadu,LT/LB:115m2/59m2,3KT,2 KM,Carport,AC,Hrg:450Jt.Farid 081318382601
(JS9813)- 3 ____________________________
(JS9817)- 3 ____________________________
DIJUAL RMH,SUMBER,Solo,LT/LB: 320m2/350m2,6KT,3KM,Hrg:1,75M.Hu b:Tri 0821.3797.5544/7583.007
DIJUAL TNH JL.SRIKOYO,Karang asem,LT:333m2/LD:15m2,Hrg:1.6M.H ub:Heru 081.2261.4142/7027.057
DIJUAL TNH,BLULUKAN-C Colomadu, Kra,LT:530m2,Hrg:1.7Jt/m2.Hub:Farid 081318382601
(JS9822)- 3 ____________________________
(JS9826)- 3 ____________________________
(JS9831)- 3 ____________________________
DIJUAL RMH KOS,JL.Surya,Kentingan, UNS,LT/LB:200m2,20KT,20KM,Hrg:1,45 M.Hub:Heru 081.2261.4142/7027.057
DIJUAL RMH JL.Kapulogo,Blkg SMA Batik Solo,LT/LB:400m2/150m2,Hrg:1,5M.Hub: Heru 081.2261.4142/7027.057
DIJUAL TNH,JL.RAYA Banyudono,LT /LB:1100m2,Hrg:1.8M.Hub:Tri 0821. 3797.5544/7583.007
(JS9819)- 3 ____________________________
(JS9823)- 3 ____________________________
(JS9827)- 3 ____________________________
DIJUAL RMH,KADIPIRO,Mojosongo, LT/LB:84m2,2KT,Hrg:150Jt.Hub:Tri 0821.3797.5544/7583.007
DIJUAL RMH JL.MELATI 17 Baturan, LT/LB:120m2/100m2,2KT,2KM,Hdp Tmr, Hrg:475Jt.Hub:Heru 08122614142/7027057
DIJUAL RMH PERUM Ndalem Kirana,Solo, LT:75m2/LB:44m2,2KT,Carport,Hrg: 147Jt.Hub:Farid 081.318.382.601
DIJUAL RMH,CCK U/Usaha,Jl.Adi Sumarmo,Bnjrsari-Ska,LT/LB:409m2/300 m2,4KT,2KM,Ad Ruang U/Kantor,Hrg:2,6 Jt.Hub:Putri 081804494913/081318382601
(JS9820)- 3 ____________________________
(JS9824)- 3 ____________________________
(JS9833)- 3 ____________________________
(JS9830)- 4 ____________________________
(JS9818)- 3 ____________________________
DISEWAKAN TEMPAT USAHA,Pinggir Jl.Raya-Kerten,LT:700m2,Hrg:30Jt. Hub:Tri 0821.3797.5544/7583.007
(JS9816)- 3 ____________________________
JUAL TNH SHM,L:602m2,Tepi Jln Raya Solo-Smg,Banyudono,Boyolali,Strategis Utk Usaha, 1,5Jt/m.085728688687 (JS0083)- 3 ____________________________
JL CPT 8DR 12KAV,Siap Bgn Di Griya Harmoni,Jl.Aspal,Tmr Koramil Mojolaban.H:5833700,08999130730 (JS0082)- 3
RUKO DIKONTRAK SOLO RUKO STRATEGIS MURAH,OPER 6Jt NEGO(11Bln),Jl.Kahuripan Utara 80 Sumber(Timur KPU/SMPIT).Hub:08179437006 (JS9938)- 3
TANAH DIJUAL
RUMAH DIJUAL DIJUAL RUMAH BARU DEKET Kota Solo,Deket Fajar Indah,HM,Harga 300-400Jtan.Hub:08122614142 (JS9942)- 3
DIJUAL TNH TNP PRNTR,SHM,L:200m, Lok:Pajang Bratan Lwyn(2Muka)50m Dr Jl.Ry Rajiman-Solo/Nego.085702216021 (JS9989)- 3 ____________________________
TNH HM 430m,50m,DR JL.Ry Slmt Riyadi Underpast Mkmhj&Rmh 82m,Full Bang, Minimalis Di Blulukan.085643868686 (JS0071)- 3 ____________________________
TANAH HM SDH Pondasi,2Lt 96m2&86m, IMB,Utara Psr,Nguter,Jl.Raya Skh-Wngiri, Cpt Dpt.H:7031318/081329179000 (JS9828)- 3 ____________________________
Dijual Tanah + bangunan ex kantor bpr L.Tnh 360 m2 bangunan 2 lantai listrik 3500 air PDAM + inventaris Harga nego hub 087831108283 JL.setia budi nmer 31b kroyo sragen
OTOMOTIF OTOMOTIF DAIHATSU ASTRA DP PU=9Jtan,Angs 2Jtan; Xenia=22Jt;Ayla,Terios,Sirion,Ready Stock.Hub:087812875757
SOEGIARTO DJOENNEADY
0271 - 912 62 53
(JS0007)- 3
Kantor : Jl. Veteran No. 270 Solo 57154
Honda DEALER RESMI HONDA PROMO Heboh Brio DP:30Jtn,Jazz Dan Freed 40Jtn/ Angs20Jtn, City 60Jtn,CRV 80Jtn&Disk Heboh.Yudi:085728026583/082230761933Adel:0271-7988738 (JS0017)- 5 ____________________________
HONDA END YEAR,HEBOH Diskon,Bunga 0% CRV,Freed,Jazz,Accord,Bsa Tukar Tmbh,Antok 0271-2187942/ 0857 42316780/082137609244
CRV 2004 HITAM AD ASLI
Honda Genio 92 abu2 AD Full var, brng istmw, terawat, siap pakai Hub: 081393473800 / 0271 704453
Manual,Barang Istw, Harga Nego Hub: 081229777999
BMW 318 HITAM
PANTHER 2012 ADV TURBO
Barang Bagus, Terawat, Tahun 2002 Harga Nego. Hub: 081229777999
Hitam, Brg Spt Baru, Istw, Hrg Nego Hub: 081229777999
SUZUKI APV DELIVERY VAN,Th2007, Plat AB,Wrn Kuning,Hrg:69Jt/Nego. Hub: 0271-9126253 (JS0095)- 3 ____________________________
TOYOTA FORTUNER TH.2006 Hitam, Tgn 1, Plat AB, Istw, Hrg Nego Hub: 081229777999
____________________________
(JS0088)- 4
SUZUKI PICK UP 1.5,Th2010,Plat AB,Wrn Htm,Hrg:78Jt/Nego.Hub: 0271-9126253
(JS0096)- 3 ____________________________
DAIHATSU GRAND MAX 1.5 PU,Th2008, Plat AB,Wrn Htm,Hrg:70Jt/Nego. Hub: 0271-9126253
(JS0097)- 3 ____________________________
ISUZU PANTHER LS,TH2002,Wrn Slvr,Brg Istmwa,Hrg:128Jt/Nego.Hub: 0271-9126253
(JS0094)- 3 ____________________________
HATI-HATI & HONDA ALL NEW CIVIC 2006 Plat AB, silver matic, hrga 215jt Nego Hub: 081329290491 / 087834816381
NEW CRV 07 WARNA ABU2 Barang Istimewa, Harga 235 Jt Hubungi : 0271 7076054
JUAL BELI MOBIL KONTAN - KREDIT
ISUZU PANTHER LS ST 2000
MITSUBISHI TRUCK DUMP 2011
Abu-abu Metalic, Tgn 1, Plat B, Istw Harga Nego. Hub: 081229777999
Perak Metalik, Harga Rp 128 Juta Telp. 9126253 / 08886714436
Kuning, AD, Harga Rp 250 Juta Telp. 9126253 / 08886714436
COLT DIESEL RAGASA,2006/2007, 120PS,Istmw,Luar Lintas,Fullvar,Sgt Terawat,168Jt,Krdt DP 30Jt.082138188520
LANGGENG MOTOR Jual Beli Mobil Cash & Credit
BMW X5 TAHUN 2004
Kantor :
(JS9317)- 3
SJ JAYA MTR
Alamat kantor : Jl. Kebakkramat-Tasikmadu Km. 1 (Timur SMA N Kebakkaramat) Nayan, Nangsri, Kebakkramat.
SAFAMARWA
Telp. (0271) 662481 HP. (0271) 7991234 081228323232, 082261185000
FORD DOUBLE CABIN,TH2002,Mewah, Gagah,Fariasi Mewah,Istmwa,Hrg:110 Jt.Hub:0271-5863604
(JS9318)- 3 ____________________________
GRAND LIVINA 1.5XV,TH2010,Wrn Htm ,Manual,Istmw Bgt,Terawat,Jual Cpt 148Jt, Bs Krdt DP:25Jt.H:081217509777
STNK Bru, Istmw, Terawat 115 jt. Bs Kredit, DP 25Jt. Hub : 08139339000
SAFA MARWA MOBIL
Ir. WIDODO
Melayani Jual Beli Mobil Baru / Bekas Cash / Kredit
TOYOTA AVANZA”G”,TH2010,Wrn Slvr, Tgn1,Brg Istmwa,KM Rendah.Hub:Safa Marwa.0816677300/081393447878
COLT DIESEL INTERCOLLER’09,Ori Bak Besi,Istmw,Luar Lintas,Siap Krj,Fulvar,198Jt,Krdt DP 30Jt.082138188520
(JS9929)- 3 ____________________________
SUZUKI FUTURA TESEN,TH2000, Wrn Cklt Muda Mtlk,Brg Istmwa.Hub:Safa Marwa.0816677300/081393447878
(JS9316)- 3 ____________________________
DAIHATSU XENIA LI PLUS,Th2008, Hrg:100Jt,Istmw Bgt,DP 20Jt.Hub:081 217509777
(JS9930)- 3 ____________________________
(JS9311)- 3 ____________________________
(JS9315)- 3 ____________________________
PANTHER LS TURBO 2007 Tgn 1 Sgt Istmw Terawat Bnget, Mewah, Lux
168 jt. Bs Krdit DP 30 Jt. Hub : 0271-5863604
HONDA ACCORD VVTI,EXECUTIVE, Th2000,Wrn Biru,Plat AD,BrgBgs.Hub: Safa Marwa.0816677300/081393447878 (JS9933)- 3 ____________________________
NISSAN X-T TRAIL,TH2004,24ST,Wrn Hijau Mtlk,Brg Istmwa.Hub:Safa Marwa. 0816677300/081393447878 (JS9934)- 3 ____________________________
ESPASS FULL BOX,TH2007,Aluminium, Plat AD Asli,Siap pakai.Hub:Safa Marwa 0816677300/081393447878
New AVANSA 2010 G Hitam Istimewa Banget, terawat dijamin gk kecwa 133jt bs kredit dp25 jt Hubungi : 081217509777
NISSAN JUKE 2011/2012 Xtronic CVT Merah Nyaris Baru, Sangat Istimewa, KM rendah Asli AD, Tgn 1 Rp. 222.Jt Bs Kredit DP 35 Jt. Hub : 081393390000
____________________________
(JS9312)- 3
PANTHER GRAND ROYAL,TH1997, Wrn Mrh,Istmw,Hrg:70Jt,Bs Krdt DP 25Jt.Hub:0271-5863604 (JS9313)- 3 ____________________________
New AVANSA 2009 G Hitam
TOYOTA AVANZA”S”,TH2008,Wrn Slvr,Sgt Istmw,Terawat Bgt,126Jt,Bs Krdt Dp 25Jt.Hub:081217509777 (JS9310)- 3 ____________________________
DAIHATSU XENIA XI PLUS Up Sporty,Th2006,Vvti,Fulvar,Jual Cpt 100Jt. Hub:081217509777
(JS9927)- 3 ____________________________
HONDA JAZZ IDSI,TH2005,Wrn Me rah,Brg Istmwa,Pjk Baru.Hub:Safa Marwa.0816677300/081393447878 (JS9932)- 3 ____________________________
INNOVA”V”,DIESEL,TH2005,Wrn Slvr,Plat AD Asli,Brg Istmwa,Siap Pakai,Pjk Br.Hub:Safa Marwa.0816677300 (JS9928)- 3 ____________________________
HONDA CRV,TH2001,WRN Slvr,Ori Cat,Oper Kredit,UM:52.5Jt,Asuransi 33Jtx24.Hub:085329859999 (JS0005)- 3 ____________________________
PU T120SS,TH2010,WRN Htm,Plat AD Asli,Tgn1,Ori Cat,Hrg:73Jt/Nego. Hub: 0271-5851999
(JS9994)- 3
COLT,DIESEL,TH2005,BAK Kayu,6 Ban,120PS,Ori Cat,Plat AD,Tgn1,Hrg: 176Jt/Nego.Hub:0271-5851999 (JS9993)- 3 ____________________________
KUDA DIESEL DELUX,TH2002,Wrn Biru,Ori Cat,Plat AD,Tgn1,Hrg:90Jt/Nego. Hub:085329859999 (JS9998)- 3 ____________________________
RINO HT130PS,BAK KAYU,Th2007, Ori Car,Plat AB Asli,Hrg:145Jt/Nego.Hub: 0271-5851999
____________________________
(JS9996)- 3
KIJANG LGX,TH1999,WRN Hijau,Ori Cat,Plat Asli AD,Brg Istimewa,Hrg: 105Jt/Nego.Hub:085329859999
(JS9992)- 3 ____________________________
HONDA CITY,TH2003,WRN Slvr,Ori Cat,Brg Istimewa,Hrg:120Jt/Nego. Hub: 085329859999
NEW AVANZA”G”,TH2009,Wrn Htm, Istmw,Bnr2 Terawat Bgt,Mulus,126Jt, Bs Krdt DP:25Jt.Hub:081217509777
(JS9314)- 3 ____________________________
(JS0004)- 3 ____________________________
(JS0001)- 3 ____________________________
(JS9305)- 3 ____________________________
KIJANG LGX,SOLAR,TH2000,Wrn Biru,Siap Pakai,Jual Cpt 98Jt.Hub:02715863604
CERRY EXTRA 1000 PU BOX Alluminium, Wrn Pth,Ori Cat,Plat AD,Tgn1, Hrg:52.5Jt/Nego.Hub:0271-5851999
GRAND MAX 1.5 PU,TH2008,Wrn Htm,Ori Cat,Plat AD,Tgn1,Hrg: 74Jt/ Nego.Hub:0271-5851999
TOYOTA INNOVA”G”,TH2005,Htm, Antik Bgt,Terawat,Mewah,Lux,Istmw,Jual Cpt 136Jt,Bs Krdt DP:25Jt.081217509777
Sedan Sport mewah top speed sport ori 120 Jt bisa kredit dp 35 jt Hubungi : 081217509777
(JS9995)- 3 ____________________________
____________________________
INNOVA”V”,BENSIN,TH2010,Htm,Nopol 3 Angka,KM16Rb,BrgNyrsBr,An.Sndr,AsrnsiAllRisk.Safa Marwa.0816677300
(JS0003)- 3 ____________________________
Honda City 05 Vitec Matic Asli AD tgn 1 Istimewa Hub : 0816677300 / 081393447878
Semanggi Rt 02 Rw V Solo Telp. (0271) 630156, 7093719
KIJANG LGX,TH2004,WRN Silver,Atas Nama,Istimewa,Hrg:145Jt.Hub: 0811263335/0271-711110/711112 (JS9692)- 3 ____________________________
AVANZA”G”,TH2010,WRN Slvr,Ori Cat, Plat AD,Tgn1,Hrg:140Jt,An. Pembeli. Hub:0271-5851999
____________________________
(JS9935)- 3 ____________________________
(JS9686)- 3 ____________________________
GRAND MAX 1.5,TH2008,WRN Silver,Hrg:99Jt.Hub:0811263335/0271711110/711112
Rumah :
TOYOTA YARIS,TH2006,WRN Hitam, Brg Istmwa,Hrg:127Jt. Hub: 081126 3335/0271-711110/711112
(JS9997)- 3 ____________________________
LUXIO,PLAT D,TH2011,Wrn Biru Metalik,Brg Istimewa.Hub:Safa Marwa. 0816677300/081393447878
MUBALEQ BUDIWIYONO
Siap Delivery
Hub: (0271) 5851999/5854721
WASPADALAH !!!
DENGAN PENIPUAN BERMODUS MENGAJAK TRANSAKSI & PEMBAYARAN DIMUKA ATAU PEMBAYARAN MELALUI TRANSFER/ATM PEUGEOT,TH2002,WRN MERAH, Hrg:85Jt,Brg Istimewa.Hub: 0811263335/ 0271-711110/711112
ISUZU PANTHER TOURING, TH2002, Wrn Coklat,Hrg:139Jt.Hub: 0811263335/ 0271-711110/711112
DUMP ELF,TH2008,125HD Jumbo Power Stering,Plat AD,Hrg:160Jt/Nego. Hub:0271-5851999
____________________________
(JS9308)- 3 ____________________________
1,5%-2,5%
(JS9931)- 3 ____________________________
(JS9306)- 3
MITSUBISHI LANCER GLXI 09 EVO
Gesek Tunai
TOYOTA INNOVA”V”,TH2005,Wrn Cklt Muda Mtlk,Brg Istmwa.Hub:Safa Marwa.0816677300/081393447878 (JS9926)- 3
NEW PANTHER LS TURBO,Th2007, Sgt Istmw,Nyaris Baru,Dijamin Sgt Terawat, 168Jt,Bs Krdt DP 40Jt.081217509777
Istimewa, bnr2 terawat bngt. mulus 126jt bs kredit dp25 jt Hubungi : 081217509777
LANGGENG MOT Jl. Surya 85OR C Jagalan Solo Telp. 0271-662799
JAZZ Idsi 2005 Manual Hitam
2009, Hitam, AD, Harga Rp 215 Juta Telp. 9126253 / 08886714436
Jl. Veteran No.240 Tipes, Solo 081126335 Telp. (0271) 711110, SUR711112 YA ANUGRAH
Telp: 0271-5851999 / 0817418699 / 082135638999
(JS9307)- 3 ____________________________
TOYOTA AVANZA”G”,TH2005,Wrn Mrh,Hrg:110Jt,Siap Pakai,Bs Krdt DP 25Jt.Hub:081217509777
SAFA MARWA MOBIL
TOYOTA INNOVA G a/t DIESEL
(JS9687)- 3 ____________________________
Suzuki Careta ‘03 Abu-abu, Hrg 59 Jt
(JS9685)- 3 ____________________________
(JS9678)- 3 ____________________________
(JS9673)- 3 ____________________________
(JS9674)- 3 ____________________________
(JS9684)- 3 ____________________________
(JS9689)- 3 ____________________________
TARUNA CL BIRU Th.02 Siap Pakai Harga
: 90 Jt
DAIHATSU TARUNA CL,TH2002,Wrn Biru,Hrg:91Jt.Hubungi:0811263335/0271711110/711112
HONDA GRAND CIVIC,Th1990,Wrn Htm,Brg Istimewa.Hub:081329400858/ 0271-7587299
Honda Cielo ‘97 Hijau Metalik, Hrg 83 Jt
HONDA GRAND ROYAL,TH1996, Wrn Biru,Brg Istimewa.Hub: 0813 29400858/0271-7587299
TOYOTA AVANZA”G”WRN Silver, Th2005,Hrg:123Jt.Hubungi: 0811263335/0271-711110/711112
(JS0104)- 3 ____________________________
(JS9691)- 3 ____________________________
ISUZU PANTHER LS,TH2001,Wrn Smoke Silver,Brg Istmwa,Hrg Nego.Hub:081329400858/0271-7587299
KIJANG LGX,TH2004,WRN Silver,Audio,Istimewa.Hub:0811263335/0271711110/711112 TOYOTA AVANZA,TH2005,Wrn Bi ru,Hrg:119Jt.Hubungi: 0811263335/ 0271-711110/711112
(JS0093)- 3 ____________________________
Honda CRV ‘03 Silver, Hrg 150 Jt
(JS9681)- 3 ____________________________
DAIHATSU XENIA LI DELUXE+, Th2010,Brg Istimewa,Hrg Nego.Hub: 081329400858/0271-7587299
KIJANG KRISTA,TH2004,SOLAR, Wrn Htm,Hrg:149Jt.Hub: 0811263335/ 0271-711110/711112
(JS0099)- 3 ____________________________
(JS9683)- 3 ____________________________
(JS0002)- 3 ____________________________
(JS9675)- 3 ____________________________
(JS0101)- 3 ____________________________
(JS0103)- 3 ____________________________
(JS9680)- 3 ____________________________
NISSAN GRAND LIVINA XV, Th2008,Wrn Htm,Hrg:147Jt.Hub: 0811263335/0271-711110/711112
SUZUKI KARIMUN ESTILLO,Th2007, Wrn Silver,Harga Nego.Hub: 08132 9400858/0271-7587299 SUZUKI KATANA GX,Th1994,Wrn Htm, Brg Istimewa.Hub:081329400858/ 02717587299
TOYOTA AVANZA VVTI,Th2006,Wrn Cklt Muda Mtlk,Hrg:127Jt. Hub: 0811263335/0271-711110/711112
MITSUBISHI L300,BOX Alluminium, Th1996,Plat AD,Ori Cat,Hrg:67Jt/ Nego. Hub:0271-5851999
(JS0102)- 3 ____________________________
DAIHATSU TAFT GT 4x2, Th1992, Wrn Htm,Brg Istimewa,Hrg Nego. Hub:081329400858/0271-7587299 (JS0100)- 3 ____________________________
(JS9693)- 3 ____________________________
(JS9688)- 3 ____________________________
GEMPIL MOTOR
Jl. Raya Solo Tawangmangu Km 10 Jumok Jaten - Kra
(JS9682)- 3 ____________________________
TOYOTA KIJANG,TH1993,WRN Abu2, Hrg:73Jt.Hub:0811263335/0271711110/711112
(JS9676)- 3
SUPRAPTO 081329400858 | 081328824655 | (0271) 7587299
(JS9690)- 3 ____________________________
(JS9677)- 3 ____________________________
TOYOTA KIJANG LGX,SOLAR,Th2000, Wrn Htm,Hrg:119Jt.Hub: 0811263335/ 0271-711110/711112
Jual Beli / Tukar Tambah Mobil Baru / Second
GRAND CIVIC,TH1990,WRN Htm,Hrg: 57Jt. Hubungi:0811263335/0271-711110/ 711112 NISSAN GRAND LIVINA XV,Th2007,Wrn Htm,Hrg:145Jt.Hub:0811263335/0271711110/711112
(JS9679)- 3 ____________________________
DAIHATSU TAFT 4x4,Wrn Abu2, Hrg:90Jt.Hubungi:0811263335/0271711110/711112 HONDA JAZZ IDSI,TH2007,Wrn Slvr Stone,Hrg:145Jt.Hub:0811263335/0271711110/711112
TOYOTA INNOVA,TH2005,WRN Sil ver,Hrg:155Jt.Hub:0811263335/0271711110/711112 TOYOTA KIJANG”G”,TH1995,Wrn Abu2,Hrg:69Jt.Hub:0811263335/0271 -711110/711112
DAIHATSU ESPASS ZL EXTRA, Th2004, Wrn Cklt Muda Mtlk,Hrg:65Jt.Hub: 0811263335/0271-711110/711112
Homda Jazz ‘04 IDSi Coklat Muda Metalik
TOYOTA AVANZA”G”VVTI, Th2011, Wrn Silver,Hrga Nego.Hub: 081329400858/ 0271-7587299 (JS0098)- 3 ____________________________
19
SELASA, 12 NOVEMBER 2013 | INFO BIZ
Hotline Service Iklan : Untuk Kritik & Saran (0271) 5886763
BMW
BCA BMW BMW,TH1996,WRN Merah,Hrg:76Jt. Hub:081393521109/0271-9046694. Via By BCAFINANCE (JS9572)- 3
BCA CHEVROLET CHEVROLET
CHEVROLET AVEO,TH2005,PLAT H,Wrn Biru.Hub:0271-7092285/08139 3833866.Kredit By BCA FINANCE (JS9232)- 3 ____________________________
CHEVROLET CAPTIVA DIESEL AWD ,Th2009,Abu2 Mtlk,Tgn1,Istmw,Low KM. 5819 200/08174187770.Kredit By BCA FINANCE
DAIHATSU
(JS9186)- 3
HONDA JAZZ IDSI,TH2006,Matik,Wrn Abu2 Mtlk,Hrg:130Jt,Tgn1.Hub:08139352 1109/02718046694.Via By BCA FINANCE (JS9569)- 3 ____________________________
LX,TH1988,WRN MERAH,Hrg:52.5Jt. Hub:081393521109/0271-8046694. Via By BCA FINANCE (JS9574)- 3 ____________________________
ALL NEW JAZZ,A/T,Th2010,Wrn Slvr, Plat Asli AD,Istmw.Hub:5819200/0817 4187770.Kredit By BCA FINANCE (JS9189)- 3
____________________________ ALL NEW JAZZ RS VITEC Matic,2008, Wrn Slver Stone,100%Istmw.08122603099/ 0271-7501309.Kredit By BCA FINANCE
(JS9246)- 3 ____________________________
BCA DAIHATSU TARUNA,TH2001,WRN Biru,Hrg:86.5 Jt.Hub:081393521109/0271-8046694. Via By BCA FINANCE (JS9575)- 3 ____________________________
TERIOS TX,TH2007,ASLI,PLAT AD, Modern,Istimw.Hub:08122603099/027 17501309.Kredit By BCA FINANCE
HONDA CITY IDSI,WRN Mrh,Th2003, BrngIstmw,Hrg:117.5Jt.Hub:08112846 01/7022888.Kredit By BCA FINANCE (JS9263)- 3
____________________________
HONDA CITY VTEC,WRN Abu2,Th2004, Brng Istmw,Hrg:127Jt.Hub: 0811284601/ 7022888.Kredit By BCA FINANCE (JS9262)- 3
(JS9242)- 3 ____________________________
____________________________
DAIHATSU XENIA Xi 1.3 DELUXE Plus, Th2011,Wrn Slvr,Ori,Istmw.H:5819200/ 08174187770.Kredit By BCA FINANCE
HONDA JAZZ RS,A/T,Th2008,Audio TV,Velk R18,Wrn Mrh.Hub:0811264 364.Kredit By BCA FINANCE
(JS9180)- 3 ____________________________
____________________________
DAIHATSU XENIA XI SPORTY,Th2010, Wrn Htm,Hrg:128Jt/Ng.Hub: 0817447229/ 0271-3100239.Kredit By BCA FINANCE (JS9207)- 3 ____________________________
DAIHATSU XENIA LI DLX,Wrn Slvr, AD8541TC,Th2010,Hrg:119Jt.Hub:08112 8 4601/7022888.Kredit By BCA FINANCE (JS9274)- 3
____________________________
TARUNA CSX LIMITED,TH2000,Slvr, AD,Pjk Br,Ori,Full Audio,3Tv.5819200/ 08174187770.Kredit By BCA FINANCE (JS9181)- 3 ____________________________
DAIHATSU XENIA,WRN Biru Tua,AD 9455UB,Th2011,Hrg:135Jt.Hub:081128 4601/7022888.Kredit By BCA FINANCE (JS9280)- 3 ____________________________
TAFT GT 4x4,TH1994,WRN Abu2 Mtlk, Full Audio,Ban31,Sangat Istmw.5819200/ 08174187770.Kredit By BCA FINANCE (JS9184)- 3
HONDA
BCA HONDA
(JS9213)- 3
HONDA CRV,TH2000,TH2008,Manual,Wrn Htm,Brg Bagus.Hub:08112643 64.Kredit By BCA FINANCE (JS9211)- 3
____________________________
ALL NEW FREED PSD,Th2013,Double Blower,Wrn Pth,KM 2Rb.Hub:0271-7505002/ 082134142000.Kredit By BCA FINANCE (JS9201)- 3 ____________________________
ALL NEW CIVIC MATIC,Th2007,Wrn Htm,Plat AD Asli,Tg1,Pjk Br.08122603099/ 0271-7501309.Kredit By BCA FINANCE (JS9248)- 3 ____________________________
HONDA FREED PSD,A/T,Wrn Abu2, AD8627TB,Th2009,Hrg:191Jt.Hub:08112 84601/7022888.Kredit By BCA FINANCE (JS9278)- 3 ____________________________
JAZZ RS,A/T,Th2008,Plat AD,Wrn Slvr.Hub:0271-7092285/0813938338 66.Kredit By BCA FINANCE (JS9230)- 3 ____________________________
HONDA FERIO,TH1996,PLAT AB,Wrn Slvr.Hub:0271-7092285/081393833 866.Kredit By BCA FINANCE (JS9231)- 3 ____________________________
HONDA ODESSY ABSOLUTE,TH2004, Plat Asli AB,Japan VR20.Hub:0271-7092285/ 081393833866.Kredit By BCA FINANCE (JS9229)- 3 ____________________________
HONDA NEW CITY,TH2003,Wrn Slvr Stone.Hub:0271-7092285/081393833866. Kredit By BCA FINANCE
____________________________
(JS9228)- 3
HONDA FREED PSD,TH2010,Polish Mtlk,AD,Tgn1,Audio TV,Full Body Kit. 081667 3799/9113799.Kredit By BCA FINANCE (JS9223)- 3 ____________________________
FREED PSD,TH2011,WRN Pth,Plat AD Asli,Tgn1 Ori,100%Istmw.H:08122603099/ 0271-7501309.Kredit By BCA FINANCE
____________________________
(JS9245)- 3
HONDA NEW ODYSSEY ABSOLUTE ,Th2007,Brg Istmw.Hub:0271-7505002/ 082134142000.Kredit By BCA FINANCE
ALL NEW JAZZ RS Manual,Th2010, Wrn Htm,Plat AD,Tgn1.H:08122603099/ 0271-7501309.Kredit By BCA FINANCE
(JS9191)- 3
(JS9247)- 3 ____________________________
____________________________
HONDA JAZZ,A/T,Th2005,Sangat Antik,Wrn Mrh.Hub:0816673799/02719113799.Kredit By BCA FINANCE (JS9219)- 3
____________________________
NEW CITY IDSI,TH2008,A/T,Wrn Slvr Stone,Hrg:140Jt/Ng.Hub:0817447229/ 0271-3100239.Kredit By BCA FINANCE (JS9206)- 3
____________________________
ALL NEW JAZZ RS,Mmc Pth,Th2011, Manual.Hub:0271-7505002/08213 4142000. Kredit By BCA FINANCE (JS9204)- 3
____________________________
HONDA FREED PSD,TH2009,Wrn Silver,Asli,AD,Tgn1,Istmw,Mwah.H:0812260 3099/ 02717501309.Kredit By BCA FINANCE (JS9241)- 3 ____________________________
HONDA CRV 2.4,TH2007,WRN Slvr, Brg Istimewa.Hub:0811264364.Kredit By BCA FINANCE (JS9210)- 3 ____________________________
HONDA NEW CRV,TH2005,Manual, Wrn Htm,Orisinil,Istmw,Pjk Baru.H:5819 200/ 08174187770.Kredit By BCA FINANCE (JS9179)- 3
____________________________
HONDA STREAM,A/T,Wrn Htm,AD9091YH, Th2004,Hrg:145Jt.Hub:0811284601/7 022888.Kredit By BCA FINANCE
HYUNDAI
BCA HYUNDAI HYUNDAI ACO2”G”,WRN MRH,Th 2004,Brg Istmw,Hrg:76Jt.Hub:0811284601/ 7022888.Kredit By BCA FINANCE (JS9266)- 3 ____________________________
HYUNDAI GETZ,TH2008,WRN Mrh,Manual,Brg Bagus.Hub:0811264364.Kredit By BCA FINANCE (JS9215)- 3 ____________________________
HYUNDAI MATRIX,TH2002,Brg Istimewa.Hub:0271-7505002/082134142 000.Kredit By BCA FINANCE (JS9205)- 3
ISUZU
BCA ISUZU
TOYOTA RUSH S,TH2009,WRN Htm, VVTI,Asli,Plat AD.Tg1.Hub:081226030 99/ 02717501309.Kredit By BCA FINANCE
(JS9218)- 3 ____________________________
(JS9244)- 3 ____________________________
(JS9279)- 3 ____________________________
TOYOTA KIJANG PICK UP,Full Modif. Hub:0271-7092285/081393833866. Kredit By BCA FINANCE
TOYOTA AVANZA”G”,WRN HTM,Th 2010,Brng Istmw,Hrg:142.5Jt.Hub:08112 84601/7022888.Kredit By BCA FINANCE
NISSAN GRAND LIVINA SV,Manual, Th2011,Brg Istimewa.Hub:08112643 64.Kredit By BCA FINANCE (JS9216)- 3 ____________________________
NISSAN JUKE,TH2011,PLAT AB,Brg Istimewa.Hub:0271-7092285/0813938 33866.Kredit By BCA FINANCE (JS9227)- 3 ____________________________
NISSAN GRAND LIVINA ULTIMATE, A/T,Th2007,Wrn Slvr.Hub:08112643 64.Kredit By BCA FINANCE (JS9212)- 3 ____________________________
PANTHER LS,MATIK,Th2000,Wrn Cklt Muda Mtlk,Hrg:107.5Jt.Hub:081393521109/ 0271-8046694.Via By BCA FINANCE (JS9567)- 3 ____________________________
ISUZU PANTHER BOX,TH2002,Wrn Pth, Ori,AC,Tape,Istmw.Hub:5819200/ 08174187770.Kredit By BCA FINANCE
MERCEDES
NISSAN LIVINA X-G GEAR,Manual,Th 2008,Wrn Abu2 Mtlk,Plat AD,Tgn1.081667 3799/9113799.Kredit By BCA FINANCE
(JS9183)- 3
BCA MERCEDES MERCY C200,TH1995,WRN Hijau, Hrg:85Jt.Hub:081393521109/02718046694.ViaBy BCA FINANCE (JS9568)- 3
MITSUBISHI
BCA MITSUBISHI
NISSAN X-T TRAIL XT,A/T,Wrn Slvr,AD 8874EU,Th2009,Hrg:240Jt.Hub:081128 460/7022888.Kredit By BCA FINANCE (JS9276)- 3 ____________________________
NISSAN GRAND LIVINA XV,Manual, Th2010,Plat AD,Tgn1,Wrn Slvr.0816673799/ 0271-9113799.Kredit By BCA FINANCE (JS9217)- 3 ____________________________
NISSAN X-T TRAIL ST,WRN Htm,AD 8910SB,Th2008,Hrg:185Jt.Hub:081128 4601/7022888.Kredit By BCA FINANCE (JS9273)- 3
____________________________
NISSAN NAVARA A/T,WRN Abu2,Th 2007,Brng Istmw,Hrg:275Jt.Hub:0811284 601/7022888.Kredit By BCA FINANCE (JS9264)- 3 ____________________________
MITSUBISHI GRANDIS GTI,WRN Htm, Th2008.Hub:0271-7505002/08213414 2000.Kredit By BCA FINANCE
NISSAN NAVARA,A/T,4x4,Wrn Htm,R 24,Brg Istmw.Hub:0271-7505002/082 134142000.Kredit By BCA FINANCE
(JS9203)- 3
____________________________
(JS9200)- 3
____________________________
MITSUBISHI L300,BOX ALUMINIUM, Th2010,Plat H,Tgn1.Hub:0816673799/ 0271-9113799.Kredit By BCA FINANCE
NISSAN X-T TRAIL,A/T,Wrn Htm,AB 1195PI,Th2005,Hrg:155Jt.Hub:0811284 601/ 7022888.Kredit By BCA FINANCE
(JS9222)- 3 ____________________________
(JS9272)- 3
L300 BOX,WRN HTM,Th2010,Brg Istmw,Hrg:125Jt.Hub:0811284601/70 22888.Kredit By BCA FINANCE (JS9267)- 3 ____________________________
MITSUBISHI COLT T120SS PU,Wrn Htm, AD1728PU,Th2011,Hrg:77Jt.Hub:08112 84601/7022888.Kredit By BCA FINANCE
TOYOTA
BCA TOYOTA TOYOTA KIJANG GRAND EXTRA,Th 1992,Hrg:72.5Jt.Hub:081393521109/ 0271-8046694.Via By BCA FINANCE
(JS9233)- 3 ____________________________
TOYOTA CAMRY V MEDIUM,Wrn Slvr, Plat B,Tgn1,KM Rendah.Hub:0816673799/ 0271-9113799.Kredit By BCA FINANCE (JS9224)- 3 ____________________________
READY STOCK TOYOTA FORTUNER ”G”Vnt,Th2012,Wrn Htm.Hub:0271-70922 85/081393833866.Kredit By BCA FINANCE (JS9225)- 3 ____________________________
TOYOTA ALPHARD,TH2008,WRN Htm, Brg Istmwa.Hub:0271-7505002/082134 142000.Kredit By BCA FINANCE (JS9193)- 3
____________________________
KIJANG LGX,WRN HTM,AD9486DA, Th2003,Hrg:129Jt.Hub:0811284601/7 022888.Kredit By BCA FINANCE (JS9271)- 3 ____________________________
TOYOTA WISH OPTION,TH2005,Wrn Htm ,Tgn1,Plat AD.Hub:0271-7505002/ 082134142000.Kredit By BCA FINANCE (JS9202)- 3 ____________________________
TOYOTA INOVA G VVTI,Th2004,Asli, Plat AD,Tgn 1,Wrn Silver.H:08122603099/ 02717501309.Kredit By BCA FINANCE (JS9237)- 3 ____________________________
TOYOTA INNOVA”G”,WRN Htm,AB 1136ME,Th2009,Hrg:187.5Jt.Hub:08112 84601/7022888.Kredit By BCA FINANCE (JS9283)- 3 ____________________________
ALL NEW AVANZA G VVTI,Th2013, Istimewa Sekali,Orisinil.Hub:08122603099/ 02717501309.Kredit By BCA FINANCE (JS9240)- 3 ____________________________
TOYOTA RUSH,MANUAL,TH2011, Wrn Slvr,Brg Istimewa.Hub:08112643 64.Kredit By BCA FINANCE
TOYOTA RUSH”G”,WRN Slvr,AD9191 BQ,Th2012,Hrg:177.5Jt.Hub:0811284 601/7022888.Kredit By BCA FINANCE
(JS9265)- 3 ____________________________
TOYOTA INNOVA”V”,WRN Slvr,AD 9062JB,Th2004,Hrg:155Jt.Hub:081128 4601/7022888.Kredit By BCA FINANCE (JS9275)- 3 ____________________________
NEW INOVA G DISEL,TH2008,Plat AD,Asli Orisinil.Hub:08122603099/0271 7501309.Kredit By BCA FINANCE (JS9239)- 3
KIA
BCA KIA KIA NEW PICANTO,TH2009,Full Option ,Wrn Htm,Ori,Istmw.Hub:5819200/08174 187770.Kredit By BCA FINANCE (JS9190)- 3
SUZUKI
BCA SUZUKI SUZUKI SWIFT ST,A/T,Th2008,Wrn Slvr,Hrg:128Jt/Ng.Hub:0817447229/02 71- 3100239.Kredit By BCA FINANCE (JS9208)- 3 ____________________________
SUZUKI APV”X”,WRN COKLAT,Th 2005,Brg Istmw,Hrg:102Jt.Hub:0811284 601/7022888.Kredit By BCA FINANCE (JS9268)- 3 ____________________________
GRAND VITARA”J2X”,TH2007,Plat AD Asli,Tg1,Mwh Doubl Airbag.08122603099/ 0271-7501309.Kredit By BCA FINANCE (JS9249)- 3 ____________________________
NEW APV ARENA”SGX”,Th2009,Wrn Silvr,Asli Jtng,Tg1,Pjk Pjg.08122603099/ 02717501309.Kredit By BCA FINANCE (JS9250)- 3
OPEL
BCA OPEL OPEL BLAZER,TH2002,TGN1,Wrn Htm Mtlk,Hrg:83Jt.Hub:081393521109/ 0271-8046694.Via By BCA FINANCE
(JS9571)- 3 ____________________________
(JS9214)- 3 ____________________________
TOYOTA SOLUNA,MATIK,TH2000, Wrn Slvr,Hrg:75Jt.Hub:081393521109/ 0271-8046694.Via By BCA FINANCE
TOYOTA AVANZA”G”,WRN Htm,AD 9392AU,Th2006,Hrg:125Jt.Hub:081128 4601/7022888.Kredit By BCA FINANCE
(JS9570)- 3 ____________________________
(JS9282)- 3 ____________________________
NISSAN X-T TRAIL XT,Wrn Slvr,Th2009, Plat AD,Tgn1.Hub:0816673799/02719113799.Kredit By BCA FINANCE
TOYOTA NEW ALPHARD,TH2008, Wrn Htm,Brg Mulus.Hub:0271-7505002/ 082134142000.Kredit By BCA FINANCE
TOYOTA KIJANG SGX,WRN Abu2,AD 9315QD,Th1994,Hrg:65Jt.Hub:0811284 601/7022888.Kredit By BCA FINANCE
PEUGEOT 206,WRN HITAM,Th2002, Hrg:75Jt.Hub:081393521109/02718046694.Via By BCA FINANCE
(JS9221)- 3 ____________________________
(JS9192)- 3 ____________________________
(JS9277)- 3 ____________________________
(JS9576)- 3 ____________________________
NISSAN
(JS9289)- 3
BCA NISSAN
(JS9565)- 3
PEUGEOT
BCA PEUGEOT
ACCORD,TH2002,WRN SILVER,Hrg: 115Jt.Hub:081393521109/0271-8046 694.Via By BCA FINANCE
READY STOCK HONDA FREED Psd, Th2010,Plat AD,Wrn Pth.Hub:0271-7092285/ 081393833866.Kredit By BCA FINANCE
(JS9573)- 3 ____________________________
(JS9226)- 3 ____________________________
FERRARI BCA FERRARI
HONDA CRV,TH2003,Wrn Silver,Brg Istmwa,Hrg:137.5Jt.Hub:081393521109/ 0271-8046694.Via By BCA FINANCE
HONDA FREED PSG,WRN Pth,Th 2010,Hrg:200Jt/Ng.Hub:0817447229/0 271-3100239.Kredit By BCA FINANCE
FERRARI,PLAT AD,TGN1,KM Rendah, Brg Istimewa.Hub:0816673799/ 02719113799.Kredit By BCA FINANCE
NISSAN MARCH MATIC,TH2011,Sistm AC Digital,Istimwa.H:08122603099/02 717501309.Kredit By BCA FINANCE
NEW INOVA G TH2010,ASLI Plat AD, Tgn1 100%Istimw.Hub:08122603099/ 02717501309.Kredit By BCA FINANCE
INNOVA”G”NEW MDL,WRN Htm,Th 2008,Brg Istmw,Hrg:190Jt.Hub:0811284 601/7022888.kredit By BCA FINANCE
PEUGEOT 206 SPORTY,A/T,Th2002, Wrn Biru,Plat AD,Tgn1,Ori,Low KM.5819200/ 08174187770.Kredit By BCA FINANCE
(JS9564)- 3 ____________________________
(JS9209)- 3 ____________________________
(JS9220)- 3 ____________________________
(JS9238)- 3 ____________________________
(JS9243)- 3 ____________________________
(JS9269)- 3 ____________________________
(JS9182)- 3 ____________________________
DBTHKN KRYWN/TI UTK Administrasi(ADM):Wnt,Min SMK,Bs Ms.Excel,Bs Krj Team,Fresh Graduate..Operator Produksi(OPR):P/W,Sht,Siap Krj Shift,Bs Krj Team,Siap Krj Lembur,Tersedia Mess Pria(Yg Dr Luar Kota).Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:PO BOX 4619 Pemsar Solo 57100
BTH TEKNISI&STAFF,SMA(Staff), SMK Elktrnika&Lstrik(Teknisi),Siap Dinas Luar Kota,Pny Sim C/A,Giat,Loyal&Brtanggung Jwb,Pnmpln Mnrk,Pglmn Diutmkn.Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:Servis 24 Jl.Teuku Umar 62,Surakarta
(JS9281)- 3
LOKER LOWONGAN KERJA DICARI SEGERA SOPIR / Sales Air Galon. Hubungi Segera :*** 081393799567 ***
PABRIK JAMU&TEPUNG BTH 500 Prdksi,50 Staf/SMP-S1/GP.900-2,5Jt/ Bln. Hub/SMS DataDiri 085728052899 P.Wiji
DICARI SEGERA TEKNISI DAN Asis ten AC Ruang Berpengalaman.Hubungi:081393799567
(JS0020)- 3 ____________________________
(JS9961)- 3 ____________________________
BTH SGR U/SD Islam:1.Gr Mtk/IPA, 2.Gr Pend.Agm Islam/PAI(P/W,S1-FKIP,Islam,Max30Th,Single/Mnkah,Bs Komp,Pny Kndaraan Sndr,Pglmn Diutmkn),3.Gr Kelas(P/W,S1-PGSD,Islam,Max30Th,Single/Mnkah,Bs Kompt,Pny Mtr Sndr,Pglmn Diutmkn).Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:PO BOX 252 Solo(Plg Lmbt 25 Nov 2013)
(JS0021)- 3 ____________________________
BTH SGR SPV MRKTNG(P/W, Pnmpln Mnrk,Max35Th,Min SLTA, Brpglmn, Kmnktif,Jjr,Mau Kr Krs),Asst Spv Mrktng (P/W,Pnmpln Mnrk,Max35Th,Min SLTA, Kmnktf,Jjr,Mau Krj Krs),Management Traine(P/W,Pnmpln Mnrk,Max26Th, Min D3,Mmpu Mmpljri Hal Yg Baru).Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:Jl.Dr Rajiman 613 Tmr Ps Jongke Laweyan,Solo
BTH PURCHASING&SURVEYOR (Pria, Max28Th,D1 Sgl Jrn,Menguasai Ms.Office,Brpglmn Dbdg Penj& Pemb,Bs Krj Team,Pny Mtr&Sim C,Siap Dns Luar Kt),Administrasi(P/W,Max27Th,D3 Akt,Bs Kompt,Inisiatif Tgi,Cktn,Tlti&Brdediksi Tgi, Bs Krj Team,Pnmptn Kartasura).Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:PT.Nusantara Makmur Sentosa Jl.Delima 3 Rt3/2 Jahidan,Ngadirejo,Kartasura
(JS0072)- 9 ____________________________
(JS0091)- 9 ____________________________
DBTHKN ADMINISTRATION(ADMIN): P/W, MAX30Th,Pnmpln Mnrk,D3 Sgl Jrsn,Pglmn Min1Th,Bs Kompt,Mau Krj Krs,Inisiatif,Kmnktf&Bs Krj Team,Siap Dinas Luar Kota.Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:PT.Advance Career Indonesia Branch Office Semarang Gd.Kedaton Jl.Kaligarang No.20 Semarang 50232(Up.Susy)
DBTHKN STAF EDITOR(MTK, Akntnsi, Sosiologi Antropologi,Sjrh,Geogrfi,PAI, B.Ind,B.Ing,B.Jawa):S1,IPK Min 3.1,Loyalitas Tinggi,Kmnktf..Staff HRD&GA:S1,Diutmkn Hkm/Psklgi,Lyltas Tgi,Kmnktf, Pglmn Diutmkn.Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:PO BOX 195 Solo
(JS0029)- 8 ____________________________
(JS9977)- 7 ____________________________
BTH KPLA CBG(BRTANGGUNG Jwb Semua Oprsionl Kntr Cbg),Admnstrsi (Menguasai Semua Adm Prkntoran),Accounting(Menguasai Pembukuan Neraca),Customer Service(Mmpu Brkmnksi Dgn Baik),Graphic Designer(Menguasai Crldraw& Photoshop,Min SMK).Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:PO BOX 4614 Pemsar Solo
DBTHKN SALES REPRESENTATIF (SR), P/W,Max30Th,D3 Sgl Jrsn, Pglmn Min1Th,Siap Krj Target,Ulet&Siap Krj Di Lapangan,Pnmpln Mnrk&Rapi,Pny Mtr& Sim C.Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:PT.Advanced Career Indonesia Branch Office Semarang Gd.Kedaton Jl.Kaligarang No.20 Semarang 50232(Up.Susy)
(JS9950)- 8 ____________________________
DBTHKN CALL CENTER(CC), P/W, Max25Th,S1 Sgl Jrsn,Pglmn Min1Th, Bhs.Ing Min Pasif,Bs Kompt&Internet, Pnmpln Mnrk,Brkepribadian Baik& Kmnktf. Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:PT Advanced Career Indonesia Branch Office Semarang Gd.Kedaton Jl.Kaligarang No.20 Semarang 50232(Up.Susy) (JS0033)- 8 ____________________________
BTH 65 TEKNISI,50 SRVYOR,10 Helper, 20 Sprvsor,5 Staff Adm,3 Asst Manager. Min SMA/K/Sdrjt,P/W,Max35Th,Sht Jsmni &Rhni.Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:HRD CV.Anugerah Indah Pratama Jaganharjo Rt1/10 Pucangan,Kartasura(50m Dpn Kopasus Kandang Menjangan) (JS9952)- 7 ____________________________
DBTHKN SPA TERAPYST(WNT,SMA /K,Min17Th,Max30Th,Mau Mengikuti Training,Good Looking),Front Office/ Mrktng(Wnt,Min SMA/K,17-30Th,Siap Ikut Training,Bhs.Ing Aktf,Good Looking).Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:Rumah Batu Villa&Spa Jl.Ovensari 8 Kadilangu,Baki-Solo Baru,Skh
(JS0030)- 8 ____________________________
BTH KRYWN MAGANG BAG.Administrasi:P/W,Max23Th,Fresh Graduate, S1/ D3/Mhs Semester Akhr,Jjr,Tanggung Jwb,Tkn&Mau Bljr.Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:Astra Motor Palur Jl.Raya Palur KM 4(Timur Jembatan Jurug) (JS9979)- 6 ____________________________
DBTHKN LOCAL AREA MRKTING: P/W,Max27Th,SMU/K,Sim C&Mtr,Jjr& Brtnggung Jwb,Mau Bljr.Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:Astra Motor Palur Jl.Raya Palur KM 4(Dkt Jembatan Jurug) (JS9980)- 5 ____________________________
BTH CA,KPLA CABANG(P/W), HRD (Pria),Surveyor(Pria),Kolektor(Pria),Administrasi(Wnt),Spv Mrktng(P/W),Mrktng Ke Toko&Psr(P/W),Delivery(Pria),Driver Pengiriman(Pria).Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:Jl.Kalingga Tengah No.11 Rt8/2 Banyuagung Kadipiro Banjarsari
(JS0075)-10 ____________________________
DBTHKN SGR BAG.Toko/Gudang:Wnt, Single,Mtvsi Krj Tgi,Jjr&Mau Krj Krs..Sopir:Pny Sim A/C,Max35Th,Jjr&Mau Krj Krs..Bag.Stock:Wnt,Single,Jjr&Mau Krj Krs,Teliti.Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:Toko Roti Jenny Jl.Urip Sumoharjo 102 Solo (JS0023)- 7 ____________________________
BTH STAFF PROMO&CREW,Team Leader.P/W,Max28Th,Min SMA/K/Sdrjt, Mnrk&Kmnktif.Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:Optimo Group Jl.Sumpah Pemuda No.60 Kadipiro Solo (JS0024)- 5 ____________________________
DBTHKN SGR 10 KARYAWATI U/ Counter Teh TRISTAR Yoshsolo.com Di Matahari Singosaren:087837844420 (JS0067)- 3 ____________________________
DBTHKN STAF KABAG PEMASARAN: Wnt,Lyltas Tgi,Kmnktf,Pglmn Diutmkn..Sales/Sprvsor:SMA,D3-S1,Pria, Lylts Tgi, Kmnktif,Pnmpln Mnrk,Pglmn Diutmkn,Siap Tgs Luar Jawa..Staff Gudang:SMA,D3-S1, Lyltas Tgi,Brpglmn..Staff Keuangan: D1/D3/S1,Pglmn Diutmkn.Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:PO BOX 195 Solo (JS9978)- 8 ____________________________
DBTHKN BIDAN,DOKTER UMUM(Wnt, Max30Th,Siap Krj Lapangan),Tenaga Penyuluh(P/W,Max40Th,D3/S1 Ilmu Kesehatan,Pny Mtr&Sim C,Pglmn Tdk Diutmkn).Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:Kantor Yysn Peduli Kanker Indonesia(YPKI) Ds Gambiran Rt1/14 Makamhaji Kartasura,Skh(Blkg STIES Makamhaji) (JS9916)- 8 ____________________________
BTH SGR SALES MRKTNG,Driver,Krywti Toko:P/W,Pnmpln Mnrk,Pny Mtr Sndr, Siap Dinas Luar Kota,Pglmn Diutmkn, Kmnktf,Bs Krj Team,Bs Kompt,Driver Pny Sim B1.Krm Lmrn Via Pos Ke:PO BOX 4613 Pemsar Solo 57100 (JS9918)- 6 ____________________________
BTH HOTEL MANAGER,KARAOKE Manager,F&B Coordinator,Asst Accounting Mnger,Sales Manager,Chef De Partie,HRD Admin,Engineering,Karaoke Sales Executive,Hotel IT,Hotel Sales Exc,F&B Capten,Waiter/s,Cook,Account Payable.MinD3 Sgl Jrsn U/Spv&Manager,Pglmn Perhotelan 1Th/Industri Entertainment,B.Ing Aktf.Lmrn Lgkp Via Pos:Kampus ISP Jl.A Yani 393 Kerten (JS9919)-10 ____________________________
BTH SGR 1.MARKETING Ekseku tif(ME),2.Team Leader(TLD),3.Counter.Min SMP/Sdrjt(1),SMU/Sdrjt (2,3), Good Looking(3),18-35Th,Pny Mtr& Sim C,Siap Krj Trget,Menguasai Wlyh Solo&Sktrnya,Pnmptn Daleman Baki. Krm Lmrn Lgkkp Via Pos Ke:PT.Nusantara Sakti Jl.Urip Sumoharjo No.9 Solo(Up.Sartini-NSC Finance Cab C26) (JS0062)- 9 ____________________________
BTH SGR OPERATOR MESIN(Pria, Max30Th,SMK Jrsn Tehnik Msn,Mampu Mengoperasikan Msn Bor,Bubut,Las), Staff Marketing/Krj Dlm Kntr(D3 Sgl Jrsn,Max30Th,Menguasai B.Ing,B.Mandarin),Staff Maintenance(D3 Tehnik Msn/Elktro,Max30Th,Pria).Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:PT.Pundi Mulya Abadi Jl.Mojo No.007 Dagen Jaten,Karanganyar(Plg Lmbt 24 Nov 2013)
DCR KRYWN/TI U/Toko(Pria,Diut Bs Setir Mbl),Max28Th,Lmrn:Jl.Brigjen Sudiarto 11 Gading Kidul/08170447472
BTH SPG/SPB:P/W,Max35Th,Pglmn Min 2Th,SMU/K/Sdrjt,Bersedia Dtmptkn Di Kota Solo,Jkt,Bali,Tgi Min 160Cm U/Wnt,Min 165Cm Utk Pria,Pnmpln Mnrk,Luwes,Tekun,Jjr,Ulet,Mau Krj Krs,Cktn..Driver: Pria, Max40Th,Pglmn Min2Th,Min SMU/K/Sdrjt, Pny Sim A&Sim B1,Bs Naik Mbl Matic/Manual,Menguasai Area Solo/Luar Kota,Tdk Merokok/Brtato.Krm Lmrn Via Pos:PO BOX 246 Solo
(JS0037)- 3 ____________________________
BTH TENAGA OPRTOR,PRIA, Max 35Th, SMU/Sdrjt,Siap Krj Shift,Tekun, Jjr,Ulet,Mau Krj Krs,Cekatan,Bs Krj Team. Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:PO BOX 246 Solo (JS9949)- 5 ____________________________
BTH SGR ADM(P/W,Single,Max27Th, Min D3 Sgl Jrsn,Menguasai Ms.Office, Pnmpln Mnrk),Surveyor(Pria,Max27Th, D3 Sgl Jrsn,Memiliki Daya Analisa& Kemmpuan Kmnksi Yg Baik,Pny Mtr&Sim C),Mrktng Credit Executive(Pria, Max 27Th,SMU/Sdrjt,Menyukai Tantangan, Pny Mtr&Sim C).Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:PT.Swakarya Insan Mandiri Ruko TSBC Blok B7 Jl.Tamansiswa 160,Yk (JS0085)-10 ____________________________
BTH SGR U/SD Islam:Gr B.Arab (P/W, Single/Menikah,Islam,Max30Th,Min D2/S1(Dr Mahad Diutmkn),Bs Kompt,Pny Mtr Sndr,Pglmn Diutmkn).Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:PO BOX 252 Solo(Plg Lmbt 25 Nov 2013)
BTH KRYWN/TI:KOKI,Staff Admin(Wnt, 19-30Th,Bs Ms.Office),Waiters(P/W,1930Th).Krm:Salon Hendrik Jl.Sutan Syahrir 56 Solo Widuran.H:637294
BTH SGR PENAGIHAN(Pria,Max35Th, SLTA,Jjr,Mau Krj Krs,Mmpu Krj Dbwh Tekanan),Sales Counter(Wnt,Pnmpln Mnrk, Max26Th,SLTA,Kmnktf,Jjr,Mau Krj Krs), Pramuniaga(Pria,Pnmpln Mnrk,Max30Th, SLTA,Kmnktf,Jjr,Mau Krj Krs).Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:Jl.Dr Rajiman 613 Timur Ps Jongke Laweyan,Solo
____________________________
(JS9924)- 4
DBTHKN MARKETING EXECUTIVE, Collector,Surveyor,Administrasi(P/W, Pend.Sklh Formal,Brkemauan Krs/Ulet, Suka Tantangan&Karier,Pglmn Tdk Diutmkn). Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke: PT.Columbus Sarana Mandiri HRD Dept-Lt3 Jl.Honggowongso 93A Ps Kembang-Surakarta (JS0065)- 7 ____________________________
DBTHKN MRKTNG(SIAP KRJ Trgt), Office Boy/Srabutan(Mengerjakan Brbagai Tgs Kntr),Driver/Kurir(Pny Sim A&C),Disediakan Mes Utk Luar Kota.Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:PO BOX 4614 Pemsar Solo
BTH KRYWN/TI SBG:Driver,Adminis trasi,Surveyor,Tehnisi,Marketing,Supervisor.Sht Jsmni&Rhni,Jjr&BrtanggungJwb,SMA/K/Sdrjt,Max35Th,Mau Krj Krs.Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:PT.Gasindo Grahautama Jl.Transito Gg 1 No.2 Pajang-Laweyan-Surakarta(Sblh Brt Klinik Barokah)
(JS9951)- 6 ____________________________
(JS9982)- 8 ____________________________
(JS9917)-10 ____________________________
(JS0012)-10 ____________________________
(JS9954)- 8 ____________________________
(JS0077)- 8 ____________________________
(JS0073)- 6 ____________________________
BTH KASIR:P/W,Max28Th,Pglmn Min1Th, TB Pria:165cm,TB Wnt:158cm..Sales& Marketing Restoran:D3 Sgl Jrsn,P/W, Max28Th,Pglmn Min1Th,TB Pria: 160cm, Wnt:160cm..Waiter&Waitres(3 Org):Min SMK Bidang Perhotelan,P/W,Max25Th, Pglmn Min6Bln,TB Pria:170cm,TB Wnt: 160cm.Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:ISPecta Cullinary And Catering Service Jl.A.Yani 393 Kerten,Solo-Jateng
____________________________
(JS0074)- 9 ____________________________
(JS0063)-10 ____________________________
BTH COOK(C),HELPER(H),,Administration(ADM),Accounting(ACC),Barista(BR),Sprvsor(SPV),Kasir(K),Waiter/Waitress(W),Office Boy(OB),Stock Keeper (SK). Bs Krj Team,Max23Th(W), 25Th (K),SMA(C,H,BR,SPV,K,W,SK),D3/S1 Fresh Graduate(ADM,ACC),Pglmn Min1Th, Mau Krj Krs,Siap Krj Lmbr,Jjr&Brtanggung Jwb.Lmrn Lgkp Via Pos:Bloem Bakery,Resto&Coffe Jl.Adi Sucipto 83 Slo
(JS9981)- 8
DBTHKN SGR SATPAM BANK:Pria, Single,Min SMU/Sdrjt,Max30Th,TB Min: 169cm, BB:Proposional,Sht Jsmni&Rhni, Tdk Bertato/Brtindik/Tdk Brkacamata, Mampu Brkmnksi Dgn Baik,Dsplin,Bs Krj Team,Berkompeten,SKCK,Siap Dinas Luar Kota.Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:PT.Adi Mitra Pratama Jl.Lempersari No.32 Ruko C,Semarang
(JS0092)- 8 ____________________________
DBTHKN SGR SALESMAN:PRIA, Max 26Th,Min SMU/K,Pny Sim C,Status Krywn Tetap,Jaminan Kesehatan 100%. Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:PR.Arta Boga Cemerlang Jl.Slamet Riyadi 315 Pabelan,Kartasura
(JS0078)-10 ____________________________
BTH SGR COLLECTOR(Pria, Max27Th, SMU/Sdrjt,Suka Tantangan&Mmpu Kmnksi Dgn Baik,Pny Mtr&Sim C),Counter Sales(P/W,Max27Th,SMU/ Sdrjt,Mmpu Kmnksi Dgn Baik,Pnmpln Mnrk).Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:PT.Swakarya Insan Mandiri Ruko TSBC Blok B7 Jl.Tamansiswa 160 Mergangsan,Yogyakarta (JS0086)- 8 ____________________________
BTH STAFF TELEMARKETING(Wnt, Min SMA,Max35Th,Bs Krj Team/Perorangan,Mmpu Kmnksi Dgn Baik),Marketing Executive(P/W,Min SMA/Sdrjt, Pglmn Tdk Diutmkn,Pny Mtr&Sim C, Mmpu Brkmnksi Dgn Baik).Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:PT.Cipta Baragja Adiguna,Jl.Srigunting V No.2B Manahan-Surakarta 57139 (JS0087)- 8 ____________________________
DBTHKN MARKETING:P/W,Single, S1 Farmasi/Apoteker,Komunikatif,Brwwsan Luas,Bs Kompt&B.Ing,Pglmn Diutmkn, Pny Sim C.Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:PT.Brataco Surakarta Jl.Dr.Radjiman No.457 Laweyan,Surakarta (JS0061)- 6 ____________________________
DBTHKN DRIVER(PRIA,Max35Th, Min SMA/K,Pny Sim A,Siap Dinas Luar Kota,Rjn,Jjr,Cktn&Mngrti Msn).Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:PT.Nusantara Makmur Sentosa Jl.Delima No.3 Rt3/2 Jahidan Ngadirejo,Kartasura
BTH SGR KEPALA TOKO(P/W,Min S1, Max35Th,Pglmn Min1Th),Kurir(Pria,Min SMA,Max28Th),Mekanik(Pria,Min SMK Otomotif),Kepala Gudang(P/W,Max35Th, Min S1,Pglmn Min1Th),Sales(Wnt,Min SMA,Max28Th),Sopir(Pria,Max35Th,Pny Sim B1),Bag Umum Gudang(Pria,Min SMP).Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:Rajawali Mtr Solo,Jl.Yos Sudarso 284 SurakartaSolo(Gemblegan)
(JS0076)- 6 ____________________________
(JS0060)-10 ____________________________
(JS0010)- 6 ____________________________
(JS0008)- 6 ____________________________
DBTHKN 6 OPERATOR:WNT, Max 25Th,Min SMA/K,Brtanggung Jwb, Dsplin,Jjr,Ulet,Bs Krj Team.Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:Jl.Laksda Adi Sucipto 67 Paulan,Colomadu-Karanganyar (JS0013)- 5 ____________________________
DBTHKN SALES REPRESENTATIVE: Pria,Max35Th,Menguasai Area Karesidenan Ska,Aktif,Jjr,Brtanggung Jwb,D3 Sgl Jrsn,Pny Mtr,Pny Sim C/A.Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:Kencana Mulya Jl.Slamet Riyadi 604 Solo(Barat Gapuro Kleco) (JS0009)- 7 ____________________________
DIBUTUHKAN PENJAHIT PRIA Yang Berpengalaman Untuk Pakaian/Tas. Hub: 0816665855 (JS9898)- 3 ____________________________
BTH MARKETING TETAP,Mrktng Freelance(P/W,Min D1 Sgl Jrsn Utk Mrktng Tetap,Mhs Tngkt Akhr Utk Mrktng Freelance,Pglmn Diutmkn,Bs Krj Team,Pny Mtr&HP Pribadi).Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:Jl.KH Agus Salim 5C (JS0089)- 6 ____________________________
DBTHKN TNGA KRJ U/1.Mrktng,2.Collector.Pria(1,2),Wnt(1),Max35Th (!),Max30Th(2),SLTA(1,2),Pny Mtr&Sim C(@).Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:CV.Tunas Artha Guna Jl.Yosodipuro 111D Mangkubumen-Solo (JS0090)- 6 ____________________________
BTH ACCOUNTING UTK RESTORAN: S1 Akntnsi,P/W,Max30Th,Pglmn Min1Th, Menguasai Bidang Keuangan,TB Pria: 170cm,TB Wnt:160cm..Cook(3 Org):P/W, Max35Th,Pglmn Min1Th,Menguasai Javanesse Food&Chinese Food Diutmkn,TB Pria:165cm,TB Wnt:158cm.Krm Lmrn Lgkp Via Pos Ke:I-SPecta Cullinary And Catering Service Jl.Ahmad Yani 393 Kerten,Solo,Jateng 57143 (JS0011)-10 ____________________________
BUTUH SEGERA,STAFF PRODUK SI,Pria,Max 40Th,Pend.Min SMP,Disediakan Mess,Pglmn Tdk Diutamakan.Krm Lmrn Ke:Jl.Brigjen Katamso 211,Mojosongo,Solo.Telp:854105 (JS0069)- 5 ____________________________
BTH SGR OPERATOR MSN Perkayuan(P/W,Max30Th,Min SLTP,MampuMengoperasikan Msn Perkayuan).Krm Lmrn Lgsg Via Pos Ke:PT.Pundi Mulya Abadi Jl.MojoNo.007 Dagen Jaten,Kra(Plg Lmbt 24 Nov 2013) (JS0064)- 6 ____________________________
pendidikan
20
selasa, 12 november 2013
www.joglosemar.co
Sosialisasi Kurikulum 2013 Perlu Digalakkan
Guru Percontohan Bisa Jadi Trainer Bisa saja, sekolah bukan percontohan mengundang guru dari sekolah percontohan yang telah di-TOT untuk memberikan pelatihan. Waliyono
Kasi Kurikulum Dikdas SMP Disdikpora Surakarta
SOLO—Guru sekolah percontohan penerapan kurikulum 2013 dapat memberikan pelatihan pada guru dari sekolah bukan percontohan. Hal tersebut terkait dengan program pemerintah yang akan menerapkan kurikulum 2013 secara serentak untuk kelas VII dan kelas VIII tingkat SMP tahun ajaran baru mendatang. Kasi Kurikulum Bidang Pendidikan Dasar (Dikdas) SMP, Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Surakarta, Waliyono mengatakan, dalam hal ini dinas
dapat menggelar pelatihan kurikulum 2013 untuk guru-guru dari sekolah bukan percontohan dengan narasumber guru yang telah diberikan Training of Trainers (TOT) dari pusat. “Atau bisa saja, sekolah bukan percontohan mengundang guru dari sekolah percontohan yang telah diTOT untuk memberikan pelatihan. Tapi tentu saja harus sepengetahuan dinas. Karena bagaimanapun juga yang terpenting adalah adanya kontrol dari dinas,” ujarnya saat ditemui Joglosemar, Senin (11/11), di ruang kerjanya.
Kendati demikian, imbuh Waliyono, pihaknya sampai saat ini masih menunggu petunjuk pelaksanaan (Juklak) yang pasti dari pemerintah pusat tentang pelatihan bagi guru sekolah nonpercontohan tersebut. “Jika Juklak dari pusat sudah ada, maka penjelasan tentang pelatihan dan bahkan untuk fungsi sekolah percontohan penerapan kurikulum 2013 ke depannya akan diketahui,” imbuhnya. Waliyono menambahkan, meskipun masih banyak polemik tentang penerapan kurikulum 2013, pihakn-
ya yakin pelaksanaannya akan lancar khususnya untuk tingkat SMP di Solo. Pasalnya, menurut Waliyono, sekitar 50 persen dari jumlah total SMP di Solo baik negeri ataupun swasta menyatakan siap menerapkan kurikulum baru tersebut. “Fakta di lapangan mengungkapkan bahwa 50 persen dari 97 total SMP negeri dan swasta di Solo ingin segera menerapkan kurikulum 2013. Namun karena salah satu syaratnya adalah guru yang harus diTOT, maka untuk saat ini hanya enam sekolah percontohan saja yang menerapkan,” tukasnya.
Di sisi lain, pemerintah juga telah menunjuk 14 SMP sebagai sekolah sasaran kurikulum 2013 berikutnya yakni SMPN 2, SMPN 3, SMPN 5, SMPN 7, SMPN 8, SMPN 9, SMPN 27, SMP Muhammadiyah 1, SMP Muhammadiyah 5, SMP Muhammadiyah 7, SMP Widya Wacana, SMP Pangudi Luhur Bintang Laut, SMP Kristen 1 serta SMP Kalam Kudus. Semula, sekolah sasaran kurikulum 2013 tersebut akan melaksanakan implementasi kurikulum 2013 tahun 2014 mendatang. n Triawati Prihatsari Purwanto
n Outing Class Siswa SD Al Irsyad Solo
Jika Para Siswa Belajar Memanen Padi....
B
elajar bisa menggunakan media apapun dan di mana pun. Termasuk kegiatan pembelajaran di luar ruang yang dilakukan 60 siswa kelas IV SD Al Irsyad Solo, Senin (11/11) pagi. Bertempat di penggilingan padi yang sekaligus juga tempat peternakan sapi tidak jauh dari sekolah, mereka belajar tema “Peduli Makhluk Hidup”. Matahari sudah mulai menampakkan sinarnya secara penuh ketika para siswa tiba di tempat tersebut. Meskipun berada di luar ruang, bukan berarti mereka dapat berbuat sesuka hatinya sendiri. Pasalnya, tugas membuat narasi atau karangan pengalaman menunggu mereka untuk dikumpulkan setelah kegiatan selesai. Akan tetapi, kenyataannya “beban” untuk membuat tugas tersebut tidak mengurangi keceriaan atau mematahkan semangat
mereka. Banyak sekali yang mereka lakukan, mulai dari mengamati bagaimana cara menanam padi dari pemilihan benih, penyematan benih ke dalam tanah dan dengan diberi jarak tertentu. Kemudian ada juga di antara mereka yang membantu proses panen padi dengan menjemur padi setelah dirontok dari batangnya. Meskipun tempat penggilingan padi identik dengan tempat yang kotor, anak-anak tidak terlihat jijik sama sekali. Mereka tidak keberatan sama sekali jika harus berkotor-kotor. Di sisi lain, beberapa anak terlihat tertarik pada proses pembuatan pupuk kompos dari kotoran sapi dan mereka pun mendengarkan penjelasan
yang diberikan oleh para pekerja dengan teliti. Bahkan, saking antusias dan senangnya, ada anak yang sampai terjatuh ke dalam lumpur di sawah. Semua aktivitas tersebut terbilang luar biasa, karena mereka jarang sekali pergi ke sawah ataupun ke tempat penggilingan padi. Atau juga ke tempat pembuatan pupuk kompos. Kendati demikian, banyak hal yang dipetik dari kegiatan tersebut bagi anak-anak. Salah satu siswa, Zidane Sungkar yang notabene adalah ketua kelas IV A, mendapat tugas yang sedikit berat karena harus mengatur teman-temannya. Meski begitu, siswa mengaku tidak mengalami kesulitan sama sekali. Sementara itu, Wali Kelas
IVA, Joko Purwanto menuturkan, kegiatan outing class tersebut termasuk salah satu praktik dalam kurikulum 2013. “Dengan kegiatan ini, diharapkan anak-anak dapat melihat secara langsung proses menjadi beras mulai dari menanam padi hingga panen dan menggilingnya menjadi beras,” tuturnya kepada Joglosemar usai kegiatan. Wali Kelas yang akrab disapa Pak Wawan tersebut menambahkan, praktik merupakan salah satu metode pembelajaran positif. “Karena mereka tidak hanya melihat dari gambar saja, tapi mengalaminya langsung. Dan itu memberikan pengalaman langsung kepada para siswa,” tukasnya. n Triawati Prihatsari Purwanto
PENERAPAN KURIKULUM 2013— Dua siswa SD Al Irsyad Solo menanyai petani saat outing class di Kawasan Mojo, Mojolaban, Sukoharjo, Senin (11/11). Setelah itu (foto kanan), mereka menyaksikan saat padi itu digiling di tempat penggilingan padi. Joglosemar | Kurniawan Arie Wibowo
Joglosemar | Kurniawan Arie Wibowo
SMP Muhammadiyah 7 Gembleng OSIS
Uji Akses UU KIP BOS Diusulkan
MPPS Tunggu Respons Sekolah SOLO—Masyarakat Peduli Pendidikan Surakarta (MPPS) menyayangkan pihak sekolah yang sampai saat ini belum memberikan tanggapan tentang Uji Akses Undang-Undang (UU) Keterbukaan Informasi Publik (KIP) BOS. Kendati demikian, MPPS masih berharap pihak sekolah dapat memberikan responsnya terhadap uji akses tersebut. Pegiat MPPS, Anik Tri Maharni mengatakan, pihaknya memang memberikan waktu selama 10 hari bagi sekolah untuk memberikan respons atau tanggapan. “Setidaknya ini masih ada waktu tiga hari. Jadi kami sangat mengharapkan pihak sekolah dapat memberikan respons baik untuk uji akses UU KIP BOS tersebut. Dan kami memberikan nomor kontak kami yang dapat mereka hubungi,” ujarnya, kepada Joglosemar, Senin (11/11). Ditambahkan Anik, pihaknya telah menyertakan penjelasan tentang UU KIP BBOS tersebut di dalam surat yang ditujukan pada sekolah-sekolah. “Kami sudah menjelaskan juga bahwa uji akses
ini dalam rangka keterbukaan informasi ke publik tentang dana BOS. Karena bagaimanapun juga hal ini demi kepentingan bersama dan pemakaian BOS yang dapat dipertanggung jawabkan,” tukasnya. Seperti diberitakan sebelumnya, MPPS mengadakan Uji Akses UU KIP BOS di sekolah-sekolah di Kabupaten/Kota meliputi Solo, Wonogiri, Klaten, Karanganyar, Sukoharjo, Boyolali, Sragen. Tidak hanya itu, kegiatan yang sama dilakukan di Jawa Timur, Jawa Barat, DKI Jakarta, Yogyakarta, Lampung dengan gerakan jaringan MPPS. Sementara itu, di Solo dan sekitarnya sendiri, UU KIP BOS dilakukan pada lima sekolah tingkat SD dan lima sekolah tingkat SMP. “Program ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana lembaga sekolah menjalankan program program sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Dan seharusnya setiap sekolah memahami tentang UU KIP BOS tersebut. Maka dari itu, mereka juga harus membuka akses umum tentang dana BOS tersebut,” terang Anik. n Triawati Prihatsari Purwanto
SD Surya Mentari Juara Jambore HW se-Solo
SOLO—Sebanyak 100 siswa kelas VII, VIII dan IX SMP Muhammadiyah 7 Surakarta menggelar upacara bendera bertema “Pahlawanku Idolaku”, Minggu (10/11) di halaman sekolah setempat. Upacara terlihat semarak karena para peserta mengenakan pakaian seperti pejuang. Menurut Humas sekolah tersebut, Sri Mulyono, selain upacara bendera, juga digelar Diklat kepemimpinan. Diklat Kepemimpinan diselenggarakan untuk anggota OSIS periode 2013/ 2014 yang terpilih beberapa waktu lalu. “Sedangkan tema upacara bendera sengaja dipilih untuk memupuk rasa cinta Tanah Air dan meningkatkan patriotisme dan nilai kepahlawanan warga
SOLO—Sekolah Dasar (SD) Muhammadiyah Alam Surya Mentari menjadi juara umum perlombaan pada Jambore Kepanduan Hizbul Wathan (HW) Kwarda Surakarta yang digelar di Lapangan Fakultas Psikologi Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS), Sabtu-Minggu (9-10/11) lalu. Pendamping Pembina Tim Hizbul Wathan SD Surya Mentari, Yunita Mayasari, menjelaskan kontingennya berhasil meraih juara di tujuh kategori dan sepuluh kategori perlombaan dalam jambore tersebut. “SD Alam Surya Mantari mengirimkan 22 anak yang terdiri dari siswa kelas IV dan V,” jelas Yunita
UPACARA—Para siswa SMP Muhammadiyah 7 Surakarta tengah mengikuti upacara bendera, Minggu (10/11). Uniknya, mereka mengenakan pakaian para pahlawan yang beraneka macam.
SD Surya Mentari
JIMBE—Tim Perkusi Jimbe SD Alam Surya Mentari unjuk kebolehan dalam Jambore Hizbul Wathan (HW) Ceria Kwarda Surakarta, Sabtu (9/11).
saat ditemui Joglosemar, Senin (11/11) di kantor sekolah. Kegiatan itu sendiri diikuti oleh sekitar 20-an sekolah Muhammadiyah di Solo. Yunita memaparkan gelar juara yang berhasil diraih yakti juara III PBB Putra, juara II Yelyel Putra, juara II Kebersihan Tenda Putri dan Putra, juara I Paduan Suara Putri, serta juara I Pentas Seni Putri dan Putra. “Niatnya awalnya kita ingin melatih jiwa kompetisi dan melatih mental anak-anak. Kita juga ingin menjunjukkan anakanak sekolah alam bisa berbuat sesuatu. Dan Alhamdulillah, kami malah mendapatkan banyak gelar juara, menjadi juara umum,” katanya.
Agar tampil maksimal, Yunita menjelaskan pihaknya mempersiapkan anggota kontingen dalam jangka waktu satu minggu. “Untuk pentas seni putra kami menampilkan pertunjukan musik jimbe dengan memainkan tiga lagu. Sedangkan pentas seni putri kami menampilkan tarian sunda. Agar tampak unik dan menarik anak-anak berdandan dengan sedikit menonjolkan kesan alam sebagai identitas sekolah kita,” katanya. SD Surya Mentari baru tiga kali mengukuti jambore HW Kwarda Surakarta dan satu kali pernah menjadi juara yakni dalam kategori pentas seni. n Heru Ismantoro
sekolah,” ujarnya kepada Joglosemar. Dikatakan Mulyono, beberapa materi yang disampaikan pada Diklat kepemimpinan untuk para pengurus OSIS di antaranya materi kepemimpinan, ke Al-Islaman, PBB, tata upacara bendera, perubahan iklim, serta penanganan sampah dan sosial budaya. “Kegiatan ini dilaksanakan dua hari sejak Sabtu pekan lalu untuk Diklat kepemimpinannya dan dilanjutkan peringatan hari pahlawan. Diharapkan para pengurus OSIS dapat membawa aspirasi semua warga sekolah. Dan setiap periode harus lebih baik daripada periode sebelumnya,” tukas Mulyono. n Triawati Prihatsari Purwanto
Joglosemar | Triawati Prihatsari Purwanto
selasa,12 NOVEMBER 2013
21
www.joglosemar.co
akademiajs@gmail.com
http://www.facebook.com/Akademia.joglosemar
Halaman ini merupakan kerja sama antara
Joglosemar dan Tim Akademia Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Sebelas Maret (UNS)
Agak Bau dan Air Mati
M
enurut saya toilet di ya kampus tempat sa belajar sekarang ke adaanya cukup baik, dalam artian cukup bersih dan harum. Setiap hari saya selalu melihat petugas kebersihan membersihkan toi tai atas let. Namun toilet di lan terkadang sedikit bau dan airnya mati. Seharusnya hal seperti itu pribadi dapat ditanggulangi agar semua pengguna toilet --yang notabene mahasiswa-- dapat memakainya dengan nyaman. Perlu juga di wastafel di beri sabun untuk cuci tangan, agar menambah ke higienisan setelah menggunakan toilet. g Tim UNS Aisyah Tika Mahasiswa Bisnis Internasional FEB, UNS
Sudah Oke
Reporter: Radityo Kuswihatmo, Irar Setia Dewi, R Ahmad Reiza, Na’imatur Rofiqoh, Erma Yuniati Pembimbing: Sri Herwindya B. W., M.Si.
Toiletku Sayang, Toiletku Malang terasa mengganggu. Untuk itu, fakultas memanggil jasa petu gas kebersihan untuk mem bersihkannya (meski tidak ha nya toilet saja). Bahkan, untuk membuat wajah toi let di FI SIP menjadi lebih baik, dipas anglah plang toilet untuk putra atau putri dan juga kaca. Akan tetapi, karena ulah jail seseo rang beberapa plang dan akse sori hilang tak berbekas. “Kampus yang baik adalah kampus yang toiletnya terang, peng gunaan airnya hemat, dan fasilitas penunjangnya lengkap,” jelas Hamid Arifin.
Kampus yang baik adalah kampus yang toiletnya terang, penggunaan airnya hemat, dan fasilitas penunjangnya lengkap. Hamid Arifin, MSi
T
oilet di kampusku oke kok. Kebersihannya ter jaga, gak cuma jadi tang gungjawab pegawai keber si han, tetapi juga pengguna to ilet. Airnya lancar bahkan gak perlu masak air anget, airn ya udah kerasa anget berkat matahari. Mungkin sabun dan pengharum ruangan WC bisa ditambah. g Tim UNS
Pembantu Dekan II FISIP UNS
S pribadi
Riestyane Mahasiswa Psikologi Fakultas Kedokteran UNS
Petugas Harus Profesional
T
oilet di FISIP terutama di gedung IV sudah bersih. Sudah ada tata krama nya. Akan tetapi, berbeda de ngan di gedung lainnya. Untuk air, alhamdulillah sudah tercu kupi. Kebersihan toiletnya su dah lumayan. Dan ada sedikit masalah yakni mengenai petu gas kebersihan yang member pribadi sihkan toilet sesukanya. Harus nya sebelum jam 7 pagi sudah dibersihkan. Semoga mereka lebih profesional. g Tim UNS Santoso Mahasiswa Sosiologi FISIP, UNS
Kampusiana Arsitektur UTP Praktik ke Singapura SOLO—Program Studi Teknik Arsitektur Universitas Tu nas Pembangunan (UTP) Surakarta mengunjungi Singapu ra Selasa-Kamis (5-7/11) lalu. Ada 45 orang yang terdiri dari 35 mahasiswa dan 10 dosen. Acara yang dilaksanakan untuk mengisi kegiatan tengah semester dan praktik lapang ini me ngunjungi LTA (Line Transport Development Authority) Si ngapore dan Urban Redevelopment Authority Singapore. Dekan Fakultas Teknik UTP Ir Danarti Karsono, MT men jelaskan kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui rancang bangun, reklamasi dan transportasi di Singapura. “Kami ber harap dengan adanya kegitan ini dapat menambah wawasan dan pengetahuan mahasiswa Arsitektur tentang rancang ba ngun,reklamasi dan transportasi di Singapura,” kata dia da lam siaran persnya pada Joglosemar, Senin (11/11). Terpisah, Prof Ongko selaku Rektor UTP menjelaskan bahwa ke giatan semacam itu sebagai bentuk implementasi dari kurikulum berbasis lapang yang sedang digalakkan oleh UTP. g Amrih Rahayu
Orde Reformasi Adalah Politik Pencitraan SOLO—Dosen Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fi sipol) Universitas Gad jah Mada (UGM) Arie Sud jito mengatakan pada masa pe merintahan Orde Lama (Orla), politik dijadikan pa nglima. Namun dalam ma sa pemerintahan Orde Baru (Orba), pembangunan men jadi panglima. Sedangkan dalam Orde Reformasi yang terjadi perdebatan mengenai figur dan politik pencitraan. Penegasan ter sebut disam paikan dalam diskusi terba tas dengan tema Meluruskan Arah Bangsa Berdasarkan Pancasila dan UUD 1945 Asli di Wisma Mahasiswa Sura karta, Ketelan, Senin (11/11). “Pada Orde Reformasi yang terjadi mengenai debat fig ur. Bagaimana figur politik hadir dan politik pencitraan. Me reka tidak peduli pada ideologi,” tegasnya. Lebih lanjut Ketua Per gerakan Indonesia itu me ngatakan terkait dengan kebijakan ekonomi dan po litik yang diambil oleh pa ra penyelenggara negara dinilai telah dikuasai asing. Untuk itu, perlu adanya ger akan untuk membangun ke
sadaran rakyat sebagai sub jek pengambil kebijakan. Menurut Arie, kondisi po litik dan ekonomi saat ini te lah masuk dalam akumulasi krisis yang berimbas pada kedaulatan dalam mengam bil kebijakan eko nomi dan politik. Katanya, pada 10-20 tahun ke depan, bisa dipasti kan Indonesia akan dikuasai asing. “ Untuk itu, perlu ada penyelamatan kedaulatan negara dengan kembali pada UUD 1945 yang asli dan Pan casila,” katanya. Selama ini, katanya, rak yat Indonesia hanya ber peran sebagai objek dalam pengambilan kebijakan ne gara. Untuk itu, perlu diba ngun kesadaran masyarakat agar berperan sebagai sub jek dalam pengambilan ke bijakan. Koordinator Dis si, Winarso mengatakan ku dis kusi tersebut sekaligus pin tu pembuka untuk di bentuknya Panitia Persia pan Komite Penyelamat Ke daulatan Rakyat. Katanya, pembentukan komite ini bertujuan untuk merespons kondisi politik dan ekonomi yang terjadi saat ini. g Eko Susanto
emenjak resmi men ja di salah satu mo del pengembangan green campus di In donesia pada Maret 2013 yang lalu, Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakar ta semakin sibuk berbenah agar green campus tidak ha nya sekadar wacana belaka. Pembangunan dan perbaikan berbagai fasilitas semakin giat dilakukan guna mewujudkan kampus yang representatif dan menciptakan tempat belajar yang sehat, nyaman dan ra mah lingkungan bagi seluruh civitas akademika UNS. Beberapa langkah nyata yang dapat diamati saat ini yai tu penanaman pohon di beberapa area kampus, pem bangunan pedestrian dan sej umlah taman di bebera pa lokasi kampus. Selain itu, pembangunan danau baru di sisi timur gedung Rektorat dan rehabilitasi danau dekat Fakul tas Pertanian pun di la kukan untuk menampung dan me manfaatkan air yang masuk ke kampus. Pengoperasian arma da bus kampus serta pemba ngunan sejumlah gedung baru yang memenuhi kriteria green building menja di rangkaian upaya yang dilakukan UNS. Namun sayangnya, ditengah penggiatan perbaikan yang dilakukan kampus UNS tersebut, baik disadari ataupun tidak ter dapat kesan mengesampingkan fasilitas pen dukung yang bisa dibilang pokok atau sangat pen ting keberadaannya. Toilet. Nya tanya masih sangat sering ter dengar keluhan dari se bagian besar mahasiswa mengenai kondisi toilet yang belum me madai atau bahkan kurang la yak. Kedengarannya m emang sepele, namun bisa dibayangkan bagaimana susahnya jika fasi litas yang satu ini tidak dapat berfungsi dengan baik.
Tim UNS
Banyak mahasiswa dari berbagai fakultas di UNS yang mendapati kondisi toilet di fa kultasnya masing-masing ko tor dan bau. Beberapa maha an siswa dari Fakultas Keguru dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Fakultas Pertanian (FP) dan Fa kultas Teknik (FT) pun menge mukakan hal yang senada. Ter dapat kerusakan di berbagai sisi toilet, baik itu keran, wastafel, pintu dan lampu yang mati. Be lum lagi kondisi lantai ataupun dinding yang berkerak, perse diaan air bersih yang kurang lancar, hingga saluran mampet dan sanitasi yang buruk. Bah kan tidak jarang ditemui toilet yang sama sekali tidak berfung si semestinya dan justru difung sikan sebagai gudang. Kondisi-kondisi tersebut setidaknya cukup untuk meng gambarkan bagaimana per hatian terhadap keberadaan toilet di kampus yang terkenal hijau ini masih dikatakan ku rang. Lebih disayangkan lagi, karena hal serupa juga terja di di berbagai gedung di luar fakultas misalnya di perpus takaan pusat, Grha Unit Kegia
tan Mahasiswa (UKM), Student Center (SC) dan GOR UNS. Pasokan Air Kondisi toilet Grha UKM tam pak kotor sebab tidak adanya petugas kebersihan yang membersihkannya. Di lantai dua khususnya, bak ka mar mandi pun sampai berke rak dan tidak terawat. Sebagai peng guna Grha UKM, para mahasiswa sebaiknya bersedia membersihkan. Namun mereka tidak bisa membersihkannya setiap waktu, sebab adanya ke terbatasan waktu. Beda di Grha beda pu la di Student Center. Toiletnya sangat kotor, bahkan ada sampah yang ada di dalam toilet. Pasalnya pengguna dari SC ju ga beragam. Mulai dari mahasiswa yang latihan bela diri sam pai orang luar yang menggunakannya pada saatsaat tertentu, misalkan lomba TPA atau lomba bela diri. Bagi Hamid Arifin, MSi, Pembantu Dekan II Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) UNS, kebersihan dalam segala aspek merupakan seba gian dari iman. Untuk mem
bersihkannya tentu juga harus menjaganya. “Kebersihan kai tannya dengan toilet melibat kan banyak pihak,” kata Hamid. Banyak pihak yang dimak sud adalah dosen, mahasiswa dan karyawan. Namun, ke tiganya belum serius dalam menjunjung tinggi kebersihan toilet. Kondisi toilet di FISIP dua tahun lalu dengan seka rang sudah berbeda. Dahulu berbagai permasalahan tim bul dikarenakan kurangnya air, sebab masih mengharap kan pasokan dari PDAM. Se hingga apabila ketersediaan kurang, menyebabkan toilet menjadi bau dan kotor. Sekarang ini, kondisi toilet FISIP jauh lebih baik. Air su dah melimpah dan tidak ha nya mengandalkan pasokan dari PDAM, tetapi memanfa atkan sumur yang ada di fa kultas. “Setelah masalah air terselesaikan, muncul masalah lain, yaitu perilaku mahasiswa yang belum semuanya berpe rilaku sehat,” tambah Hamid. Meski mahasiswa yang ber perilaku belum sehat hanya sebagian kecil, hal itu masih
Memanfaatkan Limbah Sejalan dengan apa yang di kemukakan di atas, kebe radaan toilet tentunya sangat ter kait dengan aspek kenya manan dan lebih penting lagi yaitu kesehatan. Fungsi toilet yang tidak optimal tersebut pas tilah sangat mengganggu ke nyamanan dan tidak me menuhi standar kesehatan ba gi penggunanya. Kondisi toilet yang kotor dan kebera daan air bersih yang kurang memadai akan menjadi sara na penyebaran penyakit yang membaha yakan. Oleh karena itu, diperlukannya perhatian yang lebih pada aspek kelaya kan toilet. Meliputi kebersihan, keterse di aan air bersih dan fasilitas penunjang, seperti ke ran dan wastafel. Di samping itu, sanitasi pembuangan air harus berfungsi dengan baik. Sebagai salah satu universi tas percontohan green cam pus di Indonesia, UNS harus senantiasa mengaplikasikan prinsip-prinsip green campus dalam setiap lini yang ada. Di samping memperbaiki sarana dan prasarana toilet yang ada, li mbah pembuangan toilet pun berpotensi untuk dapat di manfaatkan. Misalnya, pe ngolahan limbah menjadi bi ogas. Sehingga UNS melaksa nakan salah satu prinsip green campus, yakni green energy. Demi terwujudnya UNS se bagai real green campus, UNS harus mampu memperhatikan segala aspek dari yang kecil sam pai yang besar. Boleh saja mem perbaiki sarana dan prasarana yang tampak dari luar. Akan tetapi, jangan pula mengabaikan kebutuhan mahasiswa. Jangan sampai, citra da ri luar bagus tetapi kebutuhan mahasiswa ku rang terhiraukan. g Tim UNS
Kuliah Umum Menteri Koperasi dan UKM
Gagal Adalah Bagian dari Keberhasilan SOLO—Kegagalan dalam berwirausaha adalah bagian dari keberhasilan. Mahasiswa pun mampu menjadi wirausa ha yang berhasil. “Para maha siswa di sini diharapkan bisa ter jun ke dunia wirausaha, betul-betul berusaha dan bi sa melakukan terobosan tek nologi baru untuk perkemba ngan perekonomian di Indonesia terutama di bidang per tanian. Selain itu maha siswa juga mutlak perlu ikut berkontribusi dalam ketaha nan pangan,” ungkap Mente ri Koperasi dan Usaha Kecil
dan Menengah (UKM), Dr Sjariefuddin Hasan, MM,MBA dalam kuliah umum di Uni versitas Sebelas Maret (UNS), Senin (11/11). Pada kuliah umum yang dihadiri 250 peserta ma hasiswa dan dosen di Aula Fakultas Pertanian Universi tas UNS ini, Sjarief member ikan materi Koperasi dan Ke mitraan Agribisnis. Dia juga mengatakan bahwa dari data statistik unit bisnis di Indo nesia pengelompokan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM), usaha mikro me
Ant
Sjariefuddin Hasan rupakan kelompok yang san gat dominan dibandingkan dengan kelompok usaha kecil dan menengah.
Perkembangan unit UKM tersebut mengalami pertum buhan persentase jumlah unit usaha dari tahun ke tahun dengan kenaikan yang rela tif stabil di atas 2 persen. Dia menjelaskan saat ini telah ada total 13.733 unit koperasi di bidang pertanian. Menurutnya dalam mem bangun perkembangan usaha perlu menjalin kemitraan atau kerja sama dalam keterkaitan usaha, baik langsung mau pun tidak langsung, atas dasar prin sip saling memerlukan, mempercayai, memperkuat,
dan menguntungkan yang me libatkan pelaku UMKM dengan Usaha Besar. Teruta ma dalam kemitraan agribis nis yang memiliki manfaat gan da disamping mampu menambah kapasitas produk si, distribusi dan pemasaran. Sjariefuddin menegas kan, Indonesia perlu melaku kan pergeseran orientasi dari product orientation, menja di product to value orienta tion melalui pendekatan kemitraan agribisnis yang me ngedepankan pemanfaatan teknologi.g Hidayatur Riyana
Mutu Pendidikan PT Terdiskriminasi
Hidayatur Riyana
ASEAN COMMUNITY 2015—Mantan Atase Pendidikan KBRI Bangkok Prof Dr Sc Agr Didik Sulistyanto memberikan materi dalam Lokakarya Menyongsong ASEAN Community 2015 dan Go International di Gedung 2 Fakultas Hukum UNS, Senin (11/11).
SOLO—Mutu pendidikan Perguruan Tinggi (PT) saat ini sedang mengalami ketidakje lasan diskriminasi antarjenis pendidikan akademik, vokasi dan profesi. Hal itu di ung kapkan oleh Prof Dr Sc Agr Di dik Sulistyanto, mantan Atase Pen didikan Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Bangkok. “Terjadi disparitas mutu lu lusan untuk jenjang pendidi kan yang sama dan ketidakse taraan capaian pembelajaran (learning outcomes) untuk program studi yang sama,” ka ta dia dalam Lokakarya Me
nyongsong ASEAN Communi ty 2015 dan Go International di Gedung 2 Fakultas Hukum, Senin (11/11). Dia mengatakan, dengan itu perlu dilakukan peningka tan kualitas Sumber Daya Ma nusia (SDM) dengan pengam bilan program credit transfer, double degree dan tergabung di dalam beasiswa unggulan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud), serta menjalin kerja sama in ternasional. “Karena Indone sia dan ASEAN memiliki semangat yang tinggi untuk dapat saling
kerja sama dalam bidang pen didikan baik di tingkat pendi dikan dasar, menengah, atas dan tinggi,” ungkap Didik. Didik Sulistyanto juga men jelaskan, bentuk kegiatan kerja sama lain yang dapat dikem bangkan adalah kerja sama E-Learning pada mata pem belajaran tertentu melalui distance learning, pertukaran dosen dan mahasiswa den gan Thailand/ASEAN, melalui credit curriculum transfer. Se lain itu, kerja sama bisa dilaku kan dengan join training untuk dosen, peneliti, dan staf aka demik. g Hidayatur Riyana
Komunitas
22
selasa, 12 november 2013
www.joglosemar.co
Komunitas FISIP Fotografi Club (FFC) UNS
Membingkai Kota Solo
dari Mata Mahasiswa Selain dipilih foto terbaik, juga diselenggarakan diskusi foto dengan mengundang alumni sebagai pembicara atau kurator.
D
unia fotografi kini kian membumi. Hobi ini kian banyak peminatnya seiring dengan harga kamera yang kian terjangkau. Banyaknya pencinta fotografi pun membuat makin banyaknya komunitas fotografi baik para profesional maupun amatir. Tak terkecuali di kalangan mahasiswa. Komunitas FISIP Fotografi Club (FFC) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta adalah salah satunya. FFC merupakan wadah bagi pencinta fotografi mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) UNS yang ingin mengasah hobinya dalam bidang fotografi. Diketuai oleh Arkhan Faturrahman, mahasiswa Komunikasi 2011, FFC kini beranggotakan 40 mahasiswa yang tersusun secara struktur organisasi. Komunitas ini terbentuk sejak 24 tahun silam. FFC baru saja berulang tahun pada 25 Oktober 2013 lalu. Mereka merayakannya dengan mengadakan seminar fotografi, lomba foto dan tumpengan sebagai wujud syukur. “Di FFC ini selain sebagai wadah mengasah kemampuan
fotografi juga merupakan komunitas yang solid, dengan kekeluargaannya yang sangat kental. Meski hanya sedikit anggota yang aktif, justru itu menambah kesolidan itu sendiri. Kami sering melakukan hunting foto bareng dan bepergian bersama-sama, selain untuk senang-senang itu yang menjadikan kekeluargaan selalu terjaga,” ungkap Arkhan pada Joglosemar, Senin (11/11). Dia mengatakan, di setiap bulannya FFC melakukan hunting foto di pasar-pasar di Kota Solo, daerah Laweyan, dan pergelaran-pergelaran budaya. Hasil dari foto-foto tersebut kemudian di slide show dan dievaluasi oleh teman-teman anggota yang lain atau alumni FFC yang didatangkan sebagai kurator. Hal ini merupakan wadah pembelajaran. Komitmen Anggota ”Sebelum hunting temanteman pasti dibekali terlebih dahulu mengenai materi-materi pengambilan foto, anatomi kamera analog, tekniknya, lighting yang benar, dan lain sebagainya agar hasilnya juga sesuai dengan yang diinginkan,” ujar Arkhan.
FFC pernah melakukan pameran foto yang digelar di Solo Grand Mall (SGM) dan Palur Plasa. Pameran ini diikuti oleh anggota FFC itu sendiri dan alumni. Selain dipilih foto terbaik, juga diselenggarakan diskusi foto dengan mengundang alumni sebagai pembicara atau kurator. “Sebagian besar alumni FFC sekarang telah berkiprah menjadi fotografer jurnalistik, di Kompas, Solopos, Joglosemar, dan yang menjadi foto komersial juga ada, tapi hanya beberapa,” tutur Arkhan. Dia mengaku, FFC juga sering diminta untuk menjadi pembicara dalam seminar dan pelatihan-pelatihan fotografi. Pada setiap bulannya, FFC juga membuat Gallery Of the Month atau dapat dikatakan sebagai majalah dinding yang berisi foto-foto dengan tema yang berbeda-beda. Terdiri atas divisi hunting, divisi perlengkapan, divisi humas, dan divisi pustaka, para anggota berkomitmen untuk menjadikan FFC sebagai komunitas yang simpel dan ringan. Arkhan menuturkan, sebagian besar kegiatan di FFC merupakan kegiatan
menyenangkan, seperti jalanjalan, hunting foto dan belajar untuk menjadi fotografer professional tetapi secara fun. Dia juga mengatakan, rencananya FFC akan mengadakan acara dari salah satu program kerja tahunan yaitu Pameran Besar (Pambes) di awal tahun 2014, dengan tema umum kreatif. n Hidayatur Riyana
Info FFC: Kontak: Arkhan Faturrahman 08573809416 Sekretariat FFC: Kampus 1 FISIP UNS, Jalan Ir Sutami Solo.
Foto-foto: Dok FFC
MENYENANGKAN—FFC mengemas kegiatan anggotanya dengan hal-hal menyenangkan namun mengena, sesuai dengan bidangnya yaitu praktik fotografi.
Kamar Gelap FFC
F
otografi rasanya tak lengkap dengan proses pencetakan. Bermodalkan kamar gelap yang dimiliki oleh Komunitas FISIP Fotografi Club Universitas Sebelas Maret (FFC UNS), para anggota menggunakan beberapa metode pengambilan gambar dan dicetak sendiri. Arkhan Faturrahman, Ketua FFC mengungkapkan dalam basic training untuk anggota baru, mereka telah dibekali materi dan teknik pengambilan gambar menggunakan kamera analog. Pelatihan sedikit kemudian langsung praktik. Selanjutnya adalah black and white, pemrosesan film hitam putih menjadi foto tercetak membutuhkan banyak parameter teknis. “Dan kita
bisa mengatur hasil melalui masing-masing tahapan. Fotografi hitam putih itu memiliki efek tersendiri dan ketidakhadiran warna menegaskan garis dan tekstur. Sehingga komposisi lebih jelas mempertegas pesan,” ungkapnya, Senin (11/11). Dia mengatakan, ada juga teknik Kamera Lubang Jarum (KLJ). “Ini lebih sulit, karena kita harus dapat menentukan waktu yang tepat kapan gambar bisa diambil.” Selain itu Still life and model, biasanya memotret benda mati atau model, dalam hal ini lebih mengedepankan penggunaan cahaya. n Hidayatur Riyana
Arkhan Faturrahman
Hidayatur Riyana
Acara TV Hari Ini 06:00 Was-was 06:30 Inbox 08:45 Halo Selebriti 10:00 FTV Pagi 12:00 Liputan 6 Siang 12:30 FTV Siang 14:30 Eat Bulaga Indonesia 16:30 Liputan 6 Petang 17:00 Bidadari-Bidadari Surga 18:15 Diam-Diam Suka 19:30 Cinta yang Sama 21:00 Emak Ijah Pengen Ke Mekah 22:30 FTV Utama
06:00 Go Sopt 07:30 Dahsyat 10:30 Intens 11:00 Silet 12:00 Seputar Indonesia Siang 12:30 Drama : Si Doel Anak Sekolahan (RR) 14:00 Drama : TVM : Allah Tahu
Siapa Yang Aku Sayang 16:00 Cek Dan Ricek 16:30 Seputar Indonesia 17:00 Drama : Aprilio Dan Julie 18:00 Surat Kecil Untuk Tuhan 19:00 Drama : Anak-anak Manusia 20:30 Drama : Tukang Bubur Naik Haji The Series 22:45 Buka-Bukaan
06:30 Insert Pagi 07:30 Basa Basi 08:30 Bagi-Bagi Berkah 09:00 Sering Dibilang Gitu Sih 09:30 Inspektur Igun 10:00 Keluarga Komeng 11:00 Insert 12:00 Bioskop Indonesia premiere 14:00 Sketsa 14:45 Insert Investigasi 15:30 Show Imah 16:30 Reportase Sore 17:00 1001 Fakta
18:00 19:00 20:00 22:30
That Winter The Wind Blows Oh Ternyata Best YKS Bioskop Trans TV : Solo
06:00 Ragam Indonesia 06:30 Redaksi Pagi 07:30 Selebrita Pagi 08:15 Syafa’at 08:45 Makan Besar 09:15 Ups Salah 09:45 Spotlite 10:45 Warna 11:30 Redaksi Siang 12:00 Selebrita Siang 12:30 Laptop Si Unyil 13:15 Si Bolang 13:45 Dunia Binatang 14:15 Tau GAk Sih 14:45 Brownis 15:15 Jejak Petualang 15:45 Redaksi Sore 16:30 Indonesiaku 17:00 Orang Pinggiran 18:00 On The Spot
19:00 Opera Van Java 21:00 Hitam Putih 22:00 Bukan Empat Mata 23:45 Berburu
06:25 Hati Ke Hati Bersama Mamah Dedeh 07:25 Seleb & Seleb 07:55 Scooby Doo Where are you 08:30 Curios George 09:25 Fenomania Hits 09:55 Sinema Pagi 11:55 Topik Siang 12:25 Seputar Obrolan Selebriti 12:55 Mr. Bean 13:25 Tom & Jerry 13:55 Bima Sakti 14:25 Scooby Doo Where are You 14:55 Curious Geoge 15:25 Mr Bean 16:25 Marsha & The Bear 16:55 Twitteran 17:25 Pesbukers 19:25 Campur-Campur
20:55 Sinema Spesial 21:55 lensa Olah Raga
06:30 Disney Junior 07:00 Animasi Spesial 08:30 Pose 09:00 Layar Unggulan 11:00 Diantara Kita 11:30 Lintas Siang 12:00 Layar Kemilau 13:30 Top Pop 14:30 Animasi Spesial 15:30 Lintas Petang 16:00 Tuntas 16:30 Suka-suka Uya 18:00 Sinetron : Si Jabrik 19:00 Sinetron : Gadis 21:00 Sinetron : Raden Kian Santang 22:30 Suka Suka Uya
06:00 Spongebob Squarepants
07:30 The Pinguin Of Madagaskar 08:00 Thomas And Friends 08:30 Sketsa Tawa 09:30 Hot Shot 10:00 Obsesi 11:00 Buletin Indonesia Siang 12:00 Seleb On Cam 13:00 Takeshi Castle 14:00 Unix 14:30 Fokus Selebriti 15:00 Untung Ada Sule 16:00 Bos Bensu 16:30 Raden Ayu 17:30 Spongebob Squerepants 19:00 Big Movies Lolipop 21:00 Big Movies : Die Hard : With A Vengeance
07:05 Bedah Editorial Media Indonesia 08:05 8 Eleven Show 11:05 Sisi Berita 11:30 Metro Siang
13:05 17:05 18:05 20:05 21:05 21:30 22:05 22:30 23:05 23:30
Wideshot Metro Hari Ini Prime Time News Indonesia Bersuara Top 9 News Eagle Awards the Finalist Angka Bicara Stand Up Comedy Melawan Lupa Metro Sports
06:00 Mamah & AA Ber-Aksi 07:30 Semarak Sinema Spesial 09:00 Sinema Pagi 10:30 KISS Pagi 11:30 Patroli 12:00 Sinema Pintu Taubat 14:00 Hot Kiss 15:00 Fokus 15:30 Diari New AFI 2013 16:00 Jewel In The Palace 16:55 Filler : Petok Si Ayam Kampung
17:00 New Family 100 18:00 Ciung Wanara 19:30 Si Buta Dari Lembah Hantu 20:30 Istri-Istri Suamiku 21:30 Aku Menikah Dengan Suami yang Pemalas 23:30 Highlight BPL
06:30 07:00 09:00 09:30 10:00 11:30 13:30 14:30 15:00 15:30 16:00 16:30 17:00 19:30 22:30 23:00
Kabar Arena Pagi Apa Kabar Indonesia Pagi Ala Indonesia Kabar Pasar Pagi Coffee Break Pagi Kabar Siang Ruang Kita Kabar Pasar Sore Coffe Break Sore Kabar Pemilu Menyikap Tabir Sorotan Kasus Kabar Petang Indonesia Lawyers Club Kabar Malam Kabar Hari Ini
garmen selasa, 12 november 2013
Geliat Bisnis Kaus Suporter
Mesin Tekstil Berteknologi Baru
Ubah Stigma Negatif Suporter lewat Kaus
Italia Jajaki Pasar Industri Tekstil di Solo
I
ndonesia menjadi salah satu negara yang dikenal dunia sebagai salah satu negara yang memiliki sektor industri tekstil yang cukup besar dan berkualitas. Industri tekstil ini telah menjadi salah satu komoditas ekspor utama Indonesia selain non-migas, dan telah memberikan kontribusi yang signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi Indonesia. Sementara itu, suatu perusahaan agar dapat menghasilkan produk kelas ekspor tersebut tak lepas dari peran teknologi yang digunakan, salah satunya adalah mesin tekstil. Menurut Presiden ACIMIT (Asosiasi Produsen Mesin Tekstil Italia), Raffaela Carabelli, Indonesia merupakan salah satu dari sepuluh negara eksportir produk tekstil dan garmen, serta menjadi pasar utama untuk impor mesin tekstil Italia. Mesin tekstil buatan Italia dikenal di seluruh dunia berkat kecanggihan teknologi dan fleksibilitas berbagai jenis mesinnya, yang memungkinkan produsen mesin tekstil Italia untuk memenuhi beragam permintaan pasar. “Pada 2012, nilai ekspor mesin tekstil ke Indonesia sebesar 38 juta Euro. Nilai ini naik 30 persen dibanding tahun sebelumnya. Sementara pada enam bulan pertama 2013, nilai ekspor telah melebihi 18 juta Euro. Sebagian besar mesin tekstil Italia yang diminta adalah mesin pemintalan yaitu sebesar 40 persen, kemudian mesin finishing sebesar 29
23
www.joglosemar.co
persen,” ucapnya dalam lokakarya yang menghadirkan 10 perusahaan pabrikan mesin tekstil dari Italia, di Novotel Hotel Solo, Senin (11/11). Dikatakan Rafaella, Indonesia menjadi salah satu tujuan ekspor utama mesin tekstil Italia. Selama berada di Indonesia, pihaknya telah menyaksikan betapa besar komitmen pemerintah daerah mempromosikan industri tekstil untuk meningkatkan produk ekspor. ”Lebih dari 3.000 perusahaan beroperasi di Indonesia. Sekitar 43 persen terpusat di Bandung, dan 13 persen lain di Solo. Penjualan produk teknologi Italia di pasar Indonesia telah mengalami pertumbuhan sejak lima tahun terakhir dengan pertumbuhan rata-rata 30 persen per tahun. Produk Italia masih punya peluang besar di negara ini,” ujarnya.
Proses Produksi Rafaella memaparkan, dengan baiknya teknologi yang diusung Italia membuat pihaknya optimis, dapat membantu dalam peningkatan proses produksi dalam industri tekstil di Indonesia, tak terkecuali pasar tekstil dan garmen di Solo. “Saya yakin, dengan karakter mesin teknologi Italia, yang mengedepankan kualitas dan kehandalan, dapat meningkatkan keberlangsungan proses produksi. Kami di sini memiliki sejumlah mesin tekstil yang dapat menunjang dalam proses produksi indus-
B
agi Sigit Budianto (31), mendirikan sebuah bisnis Kaus Suporter tidak hanya sekadar untuk mencari nafkah dan mengejar sisi materi saja. Namun, juga ingin menyebarkan misi sosial kepada masyarakat, bahwa tak selamanya dunia suporter itu kelam. Dikisahkan Sigit Ompong, begitu ia disapa, ide membuat Kaus Suporter berangkat dari rasa keprihatinannya terhadap rekanrekan suporternya yang berpenampilan berantakan. Maka dari itu, dirinya ingin membuat kaus suporter dengan bentuk dan konsep yang berbeda. ”Saya memulai usaha Kaus Suporter sekitar tahun 2011. Ketika itu saya melihat dan mengamati suporter sepakbola di luar negeri itu berpenampilan modis, berbeda kondisinya dengan suporter di daerah-daerah Indonesia, tak terkecuali di Kota Solo. Kemudian secara pribadi, saya ingin mendesain kostum teman-teman suporter agar mereka lebih terlihat modis dan rapi,” ceritanya. Sigit menjelaskan, tidak hanya ingin mencari peluang bisnis yang ada di depan mata, hal tersebut ia lakukan pula untuk mengubah stigma negatif yang beredar di kalangan suporter sepakbola lewat tampilan berbusana. ”Selama ini image para suporter sepakbola di masyarakat umum adalah selalu negatif dan pembuat onar. Untuk itu, saya ingin mengubah image mereka dengan membuat kaus suporter dengan model yang lebih modis, yang mengandung pesan moral lewat tulisan dan gambar,” katanya. Kendati demikian, bapak berputra satu ini menerangkan, tidak hanya sekadar membuat kaus untuk kalangan Pasoepati saja, dirinya pun membuka kesempatan bagi para suporter lain jika ingin dibuatkan kaus suporter tim kesayangannya. ”Meskipun sebagai suporter Pasoepati, dalam bisnis ini saya memposisikan netral. Yang jelas
tri tekstil di Indonesia, seperti mesin pra-pemintalan dan pemintalan, mesin pemutar, penggulung dan winding, mesin pra-tenun dan penenunan, mesin rajut, mesin penganyam, dan lainnya,” ucap dia. Sementara itu, Ketua Asosiasi Pertekstilan Indonesia (API) Jawa Tengah, Dewanto Kusumo Wibowo menuturkan, mesin-mesin tekstil yang berasal dari Negara Italia memang telah dikenal seantero dunia dapat menghasilkan produk tekstil maupun garmen yang cukup berkualitas. “Tidak hanya dari Italia, mesin tekstil juga telah dibuat beberapa negara seperti China dan Taiwan. Meskipun mesin tekstil dari Italia harganya lebih tinggi, namun dari segi kualitasnya paling bagus. Ini cukup menarik, bila mesin-mesin tersebut dapat digunakan oleh pelaku usaha di industri tekstil Kota Solo. Karena, saat ini Solo sudah menjadi kota di Indonesia pengekspor tekstil dan garmen berkualitas tinggi,” jelasnya. Dikatakan Dewanto, dengan hadirnya mesin tekstil yang berteknologi canggih dari Italia, diharapkan dapat menambah kapasitas produksi industri tekstil dan garmen yang telah ada. Dan dengan adanya mesin tekstil tersebut dapat mendukung program revitalisasi program permesinan. Tidak hanya dapat menghemat energi, namun juga dapat menghasilkan produk yang lebih berkualitas. n Paramita Sari Indah
Joglosemar | Budi Arista Romadhoni
KAUS SUPORTER—Penjual kaus suporter Sigit Budianto tengah menunggu pelanggannya di tokonya Numero Uno Pasoepati Jalan Sabang Komplek Pasar Legi, Solo, Senin (11/11). seluruh desain saya tidak ada muatan unsur SARA atau menyinggung suporter tim satu dengan lainnya. Bagi saya, mencantumkan nama Pasoepati Solo dalam kaus ini menjadi ajang saya untuk turut mengenalkan Solo ke wilayah bahkan negara lain,” terang pria asli Solo ini. Dikatakan, tidak hanya mengenalkan produk di kiosnya saja, Numero Uno Pasoepati Marchandise (NUPM) Familiaz di sekitar Jalan Sabang, Sigit juga mengenalkan produk lewat media online. Dan karenanya, peminat Kaus Suporternya
ini tidak hanya berasal dari kalangan Pasoepati wilayah Solo saja, namun juga berasal dari Jabodetabek, Aceh, Sulawesi, Bali, Kalimantan, Irian Jaya, hingga Pasoepati di Negara Korea dan Hongkong. ”Dalam sebulan saya dapat membuat 10 hingga 15 desain kaus, yang tiap desain saya batasi 15 hingga 24 kaus saja. Harga yang saya tawarkan mulai dari Rp 50.000 hingga Rp 80.000 per kaus, sesuai dengan bahan dan tingkat kerumitan desain. Dalam sebulan saya dapat meraih omzet sekitar Rp
15 juta,” ungkap pria kelahiran 18 April 1982 ini. Walaupun bisnis Kaus Suporternya laris manis digemari masyarakat, tak membuat ia terkadang merasakan pahitnya perjalanan bisnisnya. ”Ya kalau agak kecewanya itu, sudah susah-susah desain tetapi gak laku saat dijual. Semua itu coba saya ambil sisi positifnya. Dengan adanya kejadian seperti itu membuat saya lebih bisa memahami keinginan dan selera masyarakat seperti apa,” pungkasnya. n Paramita Sari Indah
ekbis www.joglosemar.co
NILAI RUPIAH TERHADAP
DOLAR AS
7/11 11.389
8/11 11.404
11/11 11.486
IHSG
7/11 4.486,109
8/11 4.476,720
11/11 4.441,724
HARGA LOGAM MULIA per gram
7/11 528.000
8/11 523.000
11/11 519.000
Kerajaan Belanda Terpikat Potensi Mebel Solo S O L O — A s o s i a s i Permebelan Indonesia (Asmindo) Kota Solo menjalin kerja sama dengan Kerajaan Belanda melalui Ministry Of Foreign Affairs Of The Netherlands terkait ekspor mebel Indonesia ke wilayah
Eropa, Amerika dan sekitarnya. Kerja sama tersebut diaplikasikan dalam sebuah kerja sama Coach Business Independent (CBI). Dikatakan External Expert Of Indonesia, Liena Mahalli dari Ministry Of Foreign Affairs Of The
Netherlands, prakarsa kerja sama dan program tersebut diinisiasi dan dibiayai oleh pemerintah Kerajaan Belanda melalui Kementerian Luar Negerinya dan bekerja sama pula dengan Home Decor serta CBI. “Pemerintah Kerajaan Belanda tertarik dengan potensi mebel yang terdapat di Indonesia yang cukup besar dan potensial. Mengingat Indonesia merupakan negara agraris yang sangat kaya akan sumber daya alam (SDA) yang berkualitas dan memenuhi dan tergolong produk unggulan kualifikasi ekspor,” ujarnya. Ketua Asmindo Komisariat Daerah (Komda) Surakarta, Yanti Rukmana memaparkan, bahwa dengan adanya CBI merupakan salah satu solusi menghadapi kian lesunya pasar mebel dunia, khususnya pasar Eropa dan Amerika. “Program Export Coaching (ECP) yang sangat praktis ini untuk menembus pasar Eropa khususnya home decoration secara berkelanjutan untuk jangka panjang,” paparnya. Lebih lanjut dikatakannya, ECP memberikan peluang kepada UMKM se Indonesia. Tahun ini akan diseleksi sebanyak 25 perusahaan yang akan disurvei langsung ke perusahaan untuk penentuan klasifikasi layak atau tidaknya perusahaan tersebut menjadi mitra sekaligus coachee (binaan-red) dari CBI. “Sejak tahun 2000 hanya 3 perusahaan dari seluruh Indonesia. Namun mulai tahun 2014 akan dipilih 25 perusahaan dari seluruh Indonesia untuk dilakukan pendampingan ekspor secara menyeluruh mulai
dari pendampingan manajemen perusahaan, pendampingan kualitas produk bahkan sampai pendampingan pemasaran ke pasar Uni Eropa,” ujar Liena. 25 perusahaan yang terpilih akan mendapatkan dukungan secara individu melalui konsultasi langsung serta update informasi pasar yang berkesesuaian dengan produk perusahaan tersebut. Dibarengi juga dengan pelatihan yang memadai sesuai dengan kriteria pasar yang ada. “Juga fasilitas pameran dagang di luar negeri, umumnya di Ambiente Germany atau di Perancis. Untuk tahun pertama gratis stannya 100 persen, tahun kedua 50 persen dan tahun ketiga 75 persen. Sejak tahun keempat sudah harus bayar 100 persen untuk stan pamerannya dan perusahaan sudah siap bersaing di pasar global,” terangnya. Di samping itu, ada pula market intelegen untuk kebutuhan spesifik yang dibutuhkan guna pengembangan usaha secara profesional. Sertifikasi serta upgrade kualitas produk sesuai dengan tuntutan pasar. Serta didampingi oleh coach design yang berpengalaman dibidangnya untuk mendapatkan kualitas dengan materi yang spesifik dan up to date. Ambassador Indonesian Islamic Bussiness Forum (IIBF), Zakki Ryan Isnaini mengatakan, IIBF Solo juga siap menyediakan coach manajemen dengan biaya terjangkau dan tidak membebani agar perusahaan mampu bermain profesional ala perusahan kaliber dunia. Program kelas pun sudah dimulai di IIBF Klaten maupun di IIBF Karanganyar. n Adilla Prasetyo Wibowo
Joglosemar | Budi Arista Romadhoni
RESMI DILAUNCHING— Seles Promotion Girl (SPG) tengah berpose di samping Mobil Suzuki Karimun Wagon sesaat setelah di-launching di Solo Square, Senin (11/11). Karimun Wagon resmi mengaspal di Solo.
Suzuki Optimis Wagon R Diterima Pasar Solo SOLO—Menyusul kompetitornya yang lebih dulu melempar produk andalannya di kelas low cost green car (LCGC) atau mobil murah ramah lingkungan. Pabrikan mobil berlambang S ini akhirnya merilis Karimun Wagon R. Harga Karimun Wagon On The Road (OTR) untuk wilayah eks Karesidenan Surakarta, untuk Wagon R tipe GA dipatok Rp 81 juta, tipe GL dipatok Rp 94,2 juta dan tipe GX dipatok Rp 104,3 juta. PT Solo Indonesia Utama selaku (PT SIU) main dealer Suzuki Solo meluncurkan si bontot bermata biru ini Senin malam (11/11) kemarin di Solo Square, selang satu hari dari peluncuran secara nasional di Jakarta, Minggu (10/11). Solo meminta jatah kuota pengiriman awal sebanyak 50 unit. “Kami menyebut Karimun Wagon R ini sebagai program Kendaraan Bermotor Roda
Empat Hemat Bahan Bakar dan Harga Terjangkau (KBH2). Dalam pameran Masyarakat Otomotif Solo (MOST) kesembilan kemarin mampu meraup surat pemesanan kendaraan (SPK) sebanyak 26 SPK,” ujar Branch Manager PT Solo Indonesia Utama (SIU), Bambang Mardjianto di sela-sela acara, Senin malam (11/11). Karimun Wagon menyelaraskan antara kebutuhan transportasi yang multiguna, gaya hidup dengan kepedulian lingkungan hidup, serta untuk memberikan kenyamanan dan kemudahan perjalanan masyarakat modern Indonesia pada saat melakukan aktivitas sehari-hari. Dengan platform compact MPV, menjadikan Karimun Wagon R sebagai kendaraan kompak sekaligus multi purpose yang nyaman dan lega. Soal mesin, ukuran 1.000
cc sudah menjadi salah satu syarat yang dipenuhi. Wagon R sendiri menggunakan mesin berkode K10B berkapasitas 998 cc yang terbagi dalam tiga silinder dengan susunan segaris, membuat Karimun Wagon R lebih bertenaga namun tetap efisien dalam penggunaan bahan bakar. Wagon R disediakan dengan transmisi manual lima percepatan. Dia sudah menggunakan sistem pasokan bahan bakar injeksi, sedangkan kapasitas tangki bahan bakar 35 liter. Namun, mobil mungil ini belum dilengkapi dengan fitur keselamatan berkendara, seperti airbag. Dikatakan Bambang, kelengkapan keamanan lainnya telah masuk dalam program pengembangan. “Ini (airbag -red) ke depan telah masuk program pengembangan,” ujarnya. n Adilla Prasetyo Wibowo
24
SELASA, 12 NOVEMBER 2013
www.joglosemar.co
Smartfren Luncurkan Andromax T dan Tab 8.0 JAKARTA—PT Smartfren Telecom Tbk, penyedia layanan telekomunikasi berbasis teknologi canggih CDMA EV-DO Rev B Phase 2, meluncurkan dua varian terbaru Andromax, yaitu Smartfren Andromax T dan Smartfren Andromax Tab 8.0. Dirilisnya kedua varian terbaru ini merupakan bagian dari komitmen Smartfren untuk terus menghadirkan perangkat berkualitas dengan harga yang terjangkau serta dukungan konektivitas data yang andal. Deputy CEO Smartfren, Djoko Tata Ibrahim mengatakan kedua produk tersebut spesial. Pertama Andromax T, merupakan sebuah smartphone yang stylish dengan ketebalan hanya 7,8 mm namun dengan spesifikasi dan fitur yang lengkap. Kemudian Andromax Tab 8.0, hadir dengan fungsi multimedia khas tablet yang akan memban-
MARKET MARKET
tu pengguna mobile dalam mendukung rutinitas kerja, hiburan dan bermain game, semuanya dapat dinikmati melalui akses tab yang responsif. “Karena itu lah produk ini kami usung sebagai Smart Tablet Smart Connectivity,” ungkapnya dalam rilis yang diterima Joglosemar, Senin (11/11). Smartfren Andromax T hadir dengan sistem operasi Android 4.1 Jelly Bean, dengan layar sebesar 4,3 inci berteknologi IPS with one glass solution. Prosesor Quad Core berkecepatan 1.2 GHz dan perangkat grafis GPU Adreno 203 memberikan pengalaman bermain game dan juga menonton video menjadi lebih menantang. Seri lain, Smartfren Andromax Tab 8.0, sebuah tablet yang dirancang sebagai Smart Tablet Smart Connectivity dilengka-
pi dengan sistem operasi Android 4.2 Jelly Bean, prosesor Dual Core 1,5 Ghz ARM Cortex-A9 dan teknologi grafis dari perangkat Dual Mali 400. Tablet dengan layar 8 inci TFT LED ini pastinya akan memberikan pengalaman yang lebih dalam melakukan aktivitas. Setiap pembelian Andromax T akan di-bundling dengan kartu Perdana Smartfren dan ditawarkan dengan harga Rp 1.799.000 serta mendapatkan gratis paket data sebesar 1.5 GB, bonus gratis telepon ke semua pelanggan Smartfren, 20 menit telepon ke operator lain dan juga 60 SMS selama 30 hari. Andromax Tab 8.0 ditawarkan dengan harga Rp 2.350.000 dan mendapatkan bonus paket data sebesar 12GB selama 12 bulan dengan syarat dan ketentuan yang berlaku. n Adilla Prasetyo Wibowo
www.joglosemar.co
Andromax—Seorang model tengah memamerkan produk terbaru Andromax T dan Smartfren Andromax Tab 8.0.
Smartfren
Hot Promo Solo Cyber City SGM
Undian Efektif Tingkatkan Kunjungan
Joglosemar | Yuhan Perdana
PENGUNDIAN HADIAH—Salah seorang perwakilan pe ngunjung didampingi sejumlah saksi melakukan pengacakan kupon undian Promo Solo Cyber City di Atrium Solo Grand Mall, Senin (11/11) malam.
SOLO—Manajemen Solo Grand Mall (SGM) menggelar pengundian dan bazar sehari yang merupakan hot promo Solo Cyber City SGM. Hal tersebut dilakukan untuk meningkatkan jumlah transaksi dan tingkat kunjungan masyarakat ke Solo Cyber City IT dan HP Center, yang dirasa kini peminatnya masih kurang. “Pengundian hadiah Solo Cyber City SGM dibagi menjadi dua. Untuk pengundian hadiah motor dan aneka doorprize dilakukan selama enam bulan sekali, dan hadiah laptop kami lakukan tiap
minggunya,” kata General Manager Solo Grand Mall, Bambang Sunarno ketika ditemui Joglosemar di sela acara Pengundian Dan Bazar Sehari HP dan IT Center, di Atrium Utama SGM, pada Senin (11/11). Diterangkan Bambang, pengundian hadiah yang rutin pihaknya lakukan tersebut, tak lain untuk meningkatkan branding dan kunjungan masyarakat ke Solo Cyber City SGM. Katanya, saat ini HP dan IT Center SGM berada di lantai 4, yang diisi oleh 26 tenant IT Center dan 20 tenant HP Center.
Novotel Hotels Semarang
“Tujuan manajemen mengadakan acara pengundian hadiah ini untuk mengenalkan Solo Cyber City HP dan IT Center SGM kepada masyarakat. Kini, rata-rata pengunjung yang datang 40 hingga 50 orang,” paparnya. Bambang mengatakan, selain melalui pengundian berhadiah bagi para pengunjung, pihaknya juga terus mengoptimalkan sejumlah tenant yang masih kosong, dengan berusaha mendatangkan pelaku usaha yang telah
memiliki posisi brand yang kuat dan besar. “Kami berkomitmen untuk memfasilitasi masyarakat Surakarta dengan menyediakan aneka kebutuhan IT dan handphone yang lengkap,” katanya. Menambahkan, Public Relations Solo Grand Mall, Septiarona Sylviarineta, walaupun masih belum banyak masyarakat yang mengunjungi Solo Cyber City SGM, namun pihaknya mengaku dari bulan ke bulan pengun-
jung mengalami pertumbuhan. “Rata-rata pertumbuhan pengunjung Solo Cyber City SGM sekitar 25 persen per bulannya. Kami berharap kepada seluruh tenant Solo Cyber City SGM, dapat mendukung program kami dengan ikut menampilkan sebuah event atau mengadakan bazar diskon, agar menarik minat masyarakat untuk mengunjungi tenanttenant mereka,” pungkasnya. n Paramita Sari Indah
KSPH Gelar Family Gathering
Bidik Segmen Solo, Ajak Kerja Sama Joglosemar
Joglosemar | Budi Arista Romadhoni
KUNJUNGAN NOVOTEL—PR Coordinator Novotel Sema rang Audrey Stella (kiri) beramah-tamah dengan Redaktur Ekonomi Joglosemar Didik Kartika saat kunjungannya di Kan tor Joglosemar, Solo, Senin (11/11).
SOLO—Kebutuhan penjajakan segmentasi pasar hotel sangat perlu dibangun oleh pelaku perhotelan di wilayah Jawa Tengah. Tampaknya Solo menjadi salah satu kota yang menjadi target pasar, terutama bagi hotel-hotel yang berada di Ibu Kota Jawa Tengah, Semarang. Hal itulah yang tengah gencar dilakukan Novotel Hotels Semarang. Salah satu upaya yang dilakukan hotel, yang berada di bawah bendera Accor Hotels tersebut, mencoba menjalin kerja sama dengan media di Kota Solo. “Salah satu tujuan kami adalah untuk bersilaturahmi serta ingin menjalin lebih dekat dengan media di Kota Solo, terutama
dengan Harian Joglosemar, untuk menjalin berbagai kerja sama,” jelas Public Relation Coordinator Novotel Hotels Semarang, Audrey Stella saat berkunjung ke Redaksi Joglosemar, Senin (11/11). Menanggapi keinginan manajemen Novotel Hotels Semarang, Redaktur Pelaksana Joglosemar, Suhamdani, menyambut baik niat untuk menjalin kerja sama. “Mungkin daya tarik kuliner yang bisa disajikan di Novotel Hotels Semarang bisa menyajikan aneka kuliner yang khas, seperti kuliner khas Solo. Agar tamu-tamu asal Solo betah,” ungkap Suhamdani yang didampingi Redaktur Ekonomi Bisnis, Didik Kartika. n Didik Kartika
Horison Villa Gambir Anom Solo
Usung Konsep Homy, Raih Pasar MICE SOLO—Horison Villa Gambir Anom Solo terus berbenah untuk dapat meraih pasar MICE dan Villatel di wilayah Surakarta. Salah satunya dengan mengangkat sejumlah aneka fasilitas dan pelayanan pendukung dengan konsep homy. ”Di bawah manajemen yang baru, kami ingin membuat sebuah bisnis hunian dengan konsep lain daripada yang lain. Saat ini pada sebagian ma syarakat telah jenuh dengan kondisi hotel yang berada di
tengah-tengah kota. Untuk itu kami ingin membuat kondisi di mana para tamu merasakan kesan homy atau selayaknya tinggal di lingkungan rumah mereka sendiri,” terang General Manager (GM) Hotel Horison Area Jawa Tengah dan DIY, Benk Mintosih ketika melakukan kunjungan ke kantor Harian Joglosemar pada Senin (11/11). Dipaparkan Benk, pihaknya kini tengah menyiapkan aneka fasilitas pendukung kenyamanan para tamu keti-
ka menginap di Horison Villa Gambir Anom Solo, yang akan dibuka mulai Desember besok. Antara lain becak lampu, sepeda, odong-odong, area billiard, permainan tradisional karambol, suttle service, dan lainnya. ”Selain itu, saat ini kami telah menyelesaikan ballroom yang berkapasitas 800 orang,
dan enam meeting room yang berkapasitas sampai dengan 200 orang. Hal tersebut, tak lain untuk memenuhi kebutuhan MICE baik instansi pemerintah maupun korporat. Ketika weekend, kami akan memfasilitasi para tamu ketika ingin outbound,” ujarnya. n Paramita Sari Indah
SOLO—Kusuma Sahid Prince Hotel (KSPH) Solo, menggelar family gathering, Minggu (10/11), sebagai rasa syukur dan sekaligus bentuk ucapan terima kasih kepada karyawan atas dukungan dan kerja keras selama ini dalam memberikan layanan terbaik bagi para tamu. Family gathering diikuti seluruh karyawan serta keluarganya sekitar 400 orang. Acara diselenggarakan rutin setiap tahun, dan tahun ini dikemas dalam suasana santai dan menyenangkan yang diawali dengan jalan sehat di Car Free Day, dilanjutkan perlombaan dan game-game menarik. Public Relation Manager KSPH, Tia Kristyanti menjelaskan, acara lomba dan game diikuti dan dinikmati seluruh karyawan dan anggota keluarga. “Acara digelar seperti lomba menggambar dan mewarnai, lomba menyanyikan lagu pahlawan, lomba merias wajah serta lomba goyang Caesar keluarga,” ujar Tia dalam rilis yang diterima
Kusuma Sahid Prince Hotel
Joglosemar, Senin (11/11). Acara demi acara diikuti peserta dengan sangat antusias, selanjutnya panitia membagikan doorprize ke seluruh karyawan yang datang, dan kepada para pemenang lomba. Selain itu karyawan dan keluarga juga dimanjakan dengan berbagai kuliner kota Solo ada tengkleng, bakso, soto, tahu kupat, mi ayam, sate ayam dan kambing, cabuk rambak, pecel, es dawet dan gempol pleret hingga bakso bakarpun tersaji. “Sebagai puncak acara panitia mengundi 10 doorprize pilihan seperti TV, kulkas, sepeda anak dan sepeda dewasa, rice box. Dan yang beruntung mendapatkan grand prize 1 unit sepeda motor adalah bapak Edi Rah-
madi dari Marketing Departemen, selamat untuk para pemenang,” papar Tia. Selanjutnya ungkap Tia, tujuan dari diselenggarakannya family gathering 2013 ini sebagai sarana mengurangi kepenatan dan ketegangan akibat rutinitas bekerja, mempererat rasa persaudaraan dan kebersamaan antar sesama karyawan, keluarga dan manajemen. “Memotivasi semangat Untuk Menjadi Yang Terbaik. Selain menciptakan suasana akrab dan menumbuhkan sikap kerja sama, dan meningkatkan sportivitas. Dengan harapan akan diterapkan juga di dalam suasana bekerja sehari-hari serta menciptakan momentum starting point agar ke depan menjadi lebih baik lagi,” pungkas Tia. n Didik Kartika | Adv
PROGRAM
: PRIZE
DOOR Lenovo Tablet ah
8” 5bu
HARGA
Simposium Utama (8 SKP IDI) Dokter Sub Spesialis Onkologi
Rp. 2.000.000,-
Dokter Spesialis
Rp. 1.500.000,-
Residen/Dokter Umum
Rp. 800.000,-
Workshop I: Akses Vena S entral dan Kemoterapi Intraperitoneal (8 SKP IDI) Dokter Sub Spesialis Onkologi Dokter Spesialis Residen/Dokter Umum
Rp. 3.000.000, Rp. 2.000.000 ,Rp. 1.000.000,
Workshop II: Kemoterapi (8 SKP IDI) (4 SKP PPNI) (2 SKP IBI) Dokter Spesialis
Rp. 2.000.000,-
Residen/Dokter Umum
Rp. 1.000.000,-
Sarjana Farmasi/ Apoteker
Rp. 700.000,-
Paramedis (Perawat/Bidan)
Rp. 700.000,-
Mahasiswa Kedokteran dan Farmasi
Rp. 500.000,-
Satelit Simposium (6 SKP IDI) (4 SKP PPNI) (2 SKP IBI)
Joglosemar | Budi Arista Romadhoni
MENARI-NARI—General Manager Hotel Horison Area Jawa Tengah dan DIY, Benk Mintosih menari bersama stafnya saat berkunjung ke kantor Joglosemar, Solo, Senin (11/11).
Dokter Umum/Residen/Apoteker
Rp. 350.000,-
Mahasiswa Kedokteran dan Farmasi
Rp. 200.000,-
Paramedis (Perawat/Bidan)
Rp. 150.000,-
Ladies Program
Rp. 100.000,-
Gala Dinner
Rp. 400.000,-