EDISI 1007 - 15 APRIL 2011

Page 1

Jumat, 15 April 2011

KORAN JAKARTA Edisi 1007/Tahun III

ANTARA/FANNY OCTAVIANUS

Harga Eceran Rp 2.500 (luar Jawa + ongkos kirim)

www.koran-jakarta.com

Terbit 24 Halaman

3 I Rosihan Anwar Wafat

7 I Chris John - Daud Jordan

Wartawan senior Rosihan Anwar meninggal dunia, Kamis (14/4). Rosihan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta.

Kubu Chris John mendesak agar proses timbang badan dilakukan malam hari. Namun kubu Daud Yordan menolak permintaan tersebut.

SMS BERLANGGANAN KETIK : Reg#nama#tanggal lahir#alamat#kota#masa langganan* (ddmmyyyy) (3, 6, 12) Contoh: Reg#Budi#28031979#Jl. Melati No. 52#Bekasi#12 KIRIM KE :

082 1111 555 33 ANTARA/PUSPA PERWITASARI

SMS *) Pilihan paket langganan 3 bulan, 6 bulan dan 12 bulan. *) Dapatkan hadiah berupa Ticket Snowbay/Mekarsari untuk 50 pelanggan pertama.

Kasus Citibank I

PPATK Akan Audit Khusus “Private Banking”

Dua Asuransi Digunakan Malinda buat Cuci Uang AFP/KHALED DESOUKI

SOLUSI UNTUK LIBIA I Sekretaris Jenderal (Sekjen) Liga Arab, Amr Musa (kiri) berbincang-bincang dengan Sekjen Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB) Ban Ki-moon, seusai konferensi pers mengenai perkembangan politik di Libia, Kamis (14/4), di Kairo, Mesir. Sekjen PBB pada konferensi internasional yang digelar Liga Arab di Kairo, mengusulkan supaya segera dicari solusi politik dan gencatan senjata untuk mengatasi konflik di Libia.

Pembajakan Kapal

Pasukan Gabungan TNI Telah Siaga di Somalia BEKASI – Pemerintah Indonesia memilih bernegosiasi dengan perompak Somalia untuk menyelamatkan kapal MV Sinar Kudus beserta 20 awak kapalnya yang telah dibajak selama 30 hari. Negosiasi yang dilakukan pemerintah Indonesia sudah menunjukkan hasil yang positif. Saat ini, pemerintah sedang menunggu mekanisme penyerahan uang tebusan. “Menurut Menko Polhukam Djoko Suyanto, negosiasi sudah menunjukkan hasil hari ini (kemarin). Tinggal menyusun mekanisme penyerahan uang tebusan,” kata Panglima TNI Laksamana Agus Suhartono yang ditemui saat menghadiri Bakti Sosial Seroja, di Bekasi Utara, Jawa Barat, Kamis (14/4). Negosiasi, menurut Panglima TNI, merupakan opsi yang paling aman bagi keselamatan anak buah kapal (ABK) Sinar Kudus. Tetapi pilihan bernegosiasi tidak otomatis mengesampingkan pengerahan pasukan. Agus mengatakan TNI bahkan sudah disiagakan dan dikirim untuk berjaga-jaga manakala perundingan

Samudera Indonesia, buntu. dan perompak Soma“Pemerintah tidak lia. Pemilik kapal telah menutup kemungkinmelayangkan surat elekan opsi lain untuk dipatronik yang salah satu kai. Pemerintah akan isinya tentang tawaran terus memantau perpemberian uang tebukembangan di Somasan yang jumlahnya lia. Pasukan gabungan kurang dari permintaan sudah berangkat. Ini perompak, yakni 2,65 operasi gabungan, tapi juta dollar AS. Negosaya tidak bisa jelaskan KORAN JAKARTA/YUDHISTIRA SATRIA siasi berjalan alot, dan detail tugasnya. Yang kabarnya perompak tejelas kita sudah siap,” Agus Suhartono tap menginginkan dana ujar Panglima TNI. tebusan 3 juta dollar AS. Kapal MV Sinar Wakil Direktur Utama PT SamuKudus dibajak di perairan Somalia pada 16 Maret 2011. Kapal milik PT dera Indonesia David Batubara meSamudera Indonesia itu dibajak di nyatakan pembebasan kapal bukan tengah jalan saat akan menuju Rot- sekadar soal membayar tebusan. terdam, Belanda. Kapal ini mem- “Karena itu, kami tidak bisa disclose bawa muatan bijih nikel senilai 1,5 beberapa informasi penting karena triliun rupiah. Perompak dikabarkan akan mengganggu negosiasi selanmeminta tebusan mencapai 27 miliar jutnya,” katanya. Saat pemerintah Indonesia merupiah. Sebagian besar awak kapal dikabarkan menderita sakit karena lakukan negosiasi, tawaran bantuan datang dari Malaysia. Kepala Angkekurangan gizi dan air bersih. Saat ini telah terjadi komunikasi katan Bersenjata Malaysia Jenderal antara pemilik kapal Sinar Kudus, PT Tan Sri Azizan Ariffin mengatakan

pasukannya siap membantu meski hingga berita ini diturunkan, belum ada permintaan dari Indonesia. “Jika kami berada di sana, kami siap memberikan bantuan, arena Malaysia adalah bagian dari pasukan internasional. Kami bekerja sama dalam pertukaran informasi dan pelaksanaan operasi di Teluk Aden,” kata Azizan Ariffin, seperti dimuat Bernama, Rabu. Azizan mengatakan Angkatan Bersenjata Malaysia punya pengalaman sukses membebaskan kapal tanker MT Bunga Laurel dan 23 awak kapal dari cengkeraman bajak laut Somalia. Kepala Pusat Penerangan Mabes TNI Laksamana Muda Iskandar Sitompul mengatakan Markas Besar Tentara Nasional Indonesia merespons positif bantuan operasi militer negara lain. “Kita menghargai tawaran bantuan dari mana pun. Tapi tentara kita masih hebat lah,” ungkap Iskandar Sitompul di Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur, Kamis. � way/har/Ant/AR-1

Persaingan Usaha

Pembatasan Impor Terigu Diduga Kolusi

FILE Kepala Dinas Olah Raga dan Pemuda (Disorda) DKI Jakarta Ratiyono, di Balai Kota DKI, Jakarta, tentang rencana pemindahan Stadion Lebak Bulus. St DOK OK KORA KOR KORAN ORA O RAN JA JAK JAKARTA AK KART KA ARTA

“Bisa dipastik dipastikan kan a tidak akan digusur seperti rencana awal ttahun ta hun ini. Hal hu al ini sepe rencana pemindahan stadion bahwa rencan a a pemi pada tahun depan.” Jakarta, 7 April 2011

“Ditargetkan pada Mei 2011 lahan pengganti stadion harus sudah ada.” Jakarta, 8 April 2011

H O T L I N E Untuk Langganan & Pengaduan:

Telp. +62-21- 319 355 33 Fax. +62-21- 315 4601 sirkulasi@koran-jakarta.com

JAKARTA – Pedagang kecil pengolah tepung terigu menduga ada kolusi di balik keluarnya rekomendasi pembatasan impor tepung terigu. Jika rekomendasi tersebut dijadikan kebijakan oleh pemerintah, para pedagang kecil bakal terpuruk. “Kebijakan tersebut hanya menguntungkan pemain lama yang tidak ingin keuntungannya berkurang. Pasalnya, pedagang kecil harus membeli tepung terigu dengan harga yang jauh lebih mahal dan dengan pilihan kualitas dan jenis yang juga terbatas. Jika hal tersebut tidak diatasi oleh pemerintah, banyak pedagang kecil yang akan gulung tikar,” kata Koordinator Perkumpulan Pedagang Olahan Tepung Terigu (PPKPT) Didi Rahmat di Jakarta, Kamis (14/4). Menurut Didi, tepung terigu merupakan komoditas pangan yang sangat penting di Tanah Air. Tahun lalu, konsumsi terigu nasional mencapai 4,38 juta ton. Jumlah ini hampir dua kali lipat dari konsumsi kedelai yang sekitar 2,4 juta ton pada tahun yang sama. “Tidak seperti kedelai yang sebagian bisa diproduksi di dalam negeri, bahan baku tepung terigu sepenuhnya tergantung pada pasokan impor. Selain itu, pasar di

dalam negeri masih terdistorsi karena adanya oligopoli oleh produsen terigu nasional,” ujar Didi. Agar praktik penguasaan pasar bisa dihentikan, Didi mendesak pemerintah agar membuka keran impor seluas-luasnya kepada semua pihak. Adanya produk impor dapat menjadi pendukung terhadap harga produk dalam negeri. “Semakin dibukanya impor terigu dari negara lain membuat

«

Kebijakan tersebut hanya menguntungkan pemain lama yang tidak ingin keuntungannya berkurang.

»

Didi Rahmat KOORDINATOR PPKPT

rakyat memiliki pilihan untuk mendapatkan terigu dengan kualitas yang baik. Saat ini, harga gandum di pasar internasional sedang turun, harga produk tepung terigu di dalam negeri tidak ikut turun,” tutur Didi. Didi mengimbau produsen tepung terigu yang memonopoli pasar harus berusaha secara sehat, namun hal tersebut bukan sesuatu yang mudah dilakukan

akibat keuntungan yang didapatkannya sangat besar. “Mereka hanya perlu mengurangi untung ke tingkat yang wajar, tetapi itu bukan sesuatu yang mudah dilaksanakan. Sudah puluhan tahun mereka mengambil keuntungan berkat proteksi pasar terigu,” tegas Didi. KPPU Harus Konsisten Dihubungi terpisah, Wakil Ketua Komisi VI DPR dari Fraksi PDIP Aria Bima mengatakan Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) harus konsisten melaksanakan program peningkatan pengawasan terhadap pelaku usaha yang potensial melakukan praktik monopoli dan persaingan tidak sehat. “KPPU harus meningkatkan program sosialisasi dan advokasi kebijakan serta internalisasi hukum persaingan usaha yang sehat secara sempurna. Komisi VI DPR mendukung KPPU untuk mengoptimalkan penanganan perkara yang menyangkut hajat hidup orang banyak dan adanya indikasi terjadinya kerugian konsumen, di antaranya dugaan kartel dan monopoli seperti kartel minyak goreng, kartel semen, kartel monopoli tepung terigu, dan bentuk kartel lainnya,” tegas Aria. � ind/E-12

Malinda diduga membeli produk unitlink dengan dana milik nasabah sebagai upaya mengaburkan dana nasabah yang dibobolnya. JAKARTA – Dua perusahaan asuransi diduga menjadi sarana untuk pencucian uang terkait kasus pembobolan uang nasabah Citibank senilai 17 miliar rupiah dengan tersangka Inong Malinda Dee. Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) menyatakan produk asuransi, terutama unitlink, kerap dijadikan sarana untuk praktik pencucian uang (Money Laundering), selain apartemen dan mobil mewah. Ketua Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI) Evelina Fadil Pietruschka mengaku sudah menerima informasi tentang dua asuransi itu, namun dia tidak menyebutkan nama perusahaannya. “Saya sudah mengecek dan kordinasi dengan teman-teman asosiasi. Memang benar, ada dua asuransi yang disebutsebut terkait pencucian uang. Perkara PPATK menemukan dua asuransi yang terkait pencucian uang, kita serahkan sepenuhnya ke industri asuransi untuk bertanggung jawab,” ujar dia di Jakarta, Kamis (14/4). Sebelumnya, dikabarkan, PPATK menerima laporan dari delapan bank dan dua perusahaan asuransi tentang dugaan adanya transaksi keuangan mencurigakan atas nama Malinda. Namun, PPATK belum bisa menyebutkan nilai dan nama bank maupun asuransi yang digunakan mantan eksekutif Citibank itu bertransaksi. Ketua PPATK Yunus Husein mengakui asuransi kerap dijadikan sarana tindak kejahatan pencucian uang. ”Terutama produk unitlink. Produk ini merupakan produk gabungan asuransi jiwa dan investasi. Misalnya, sebagian dana disimpan di asuransi jiwa dan sisanya untuk produk investasi reksa dana,” jelas dia. Unitlink merupakan produk asuransi jiwa yang di dalamnya dikaitkan dengan investasi seperti reksa dana, saham, dan pasar uang. Pembelian unitlink jarang dilaporkan kepada PPATK sehingga diduga seba-

gai alat untuk mencuci uang. Selain asuransi, lanjut Yunus, perusahaaan pembiayaan juga kerap dimanfaatkan untuk modus kejahatan serupa. “Misalnya, dia membeli mobil ternyata yang membayar orang lain atau melunasinya dalam waktu pendek dari uang hasil kejahatan. Jadi, modus pencucian uang ini bermacam-macam,” kata dia. Yunus mengungkapkan PPATK tidak hanya menelusuri transaksi di private banking, tetapi akan melihat kasus ini secara menyeluruh berdasarkan laporan yang masuk ke lembaga itu. “Kami juga akan melakukan audit khusus. Kami sudah kordinasi dengan BI (Bank Indonesia), baik lisan maupun lewat surat, untuk melakukan audit,” ujar dia. Menurut Yunus, Malinda (MD) memakai uang antara lain untuk membeli apartemen, tarik tunai, dan membeli mobil. “Semua transaksi MD ini bersumber dari dana nasabah di Citibank,” papar Yunus. Perkembangan Penyidikan Sementara itu, Kepala Divisi Hubungan Masyarakat (Kadiv Humas) Polri, Irjen Anton Bachrul Alam, menjelaskan penyidik Polri memeriksa dua ruang pamer mobil di Jakarta terkait kasus Malinda. “Hari ini penyidik memeriksa dua showroom terkait pembelian mobil sebagai saksi,” kata Anton, Kamis. Menurut dia, Malinda menggunakan dana nasabah untuk membeli mobil. Hingga kini, polisi menyita empat mobil mewah yang semua dibeli dengan kredit dan telah dibayar uang mukanya. Mobil tersebut adalah Hummer, Ferrari seri F430 Scuderria, Mercedez Benz seri E350 dua pintu warna putih, dan Ferrari seri California nopol B 125 DEE. Polisi, antara lain bekerja sama dengan PPATK untuk melacak dan menelusuri aset Malinda. Penyidik telah menyita barang bukti, di antaranya 29 formulir transfer yang disalurkan kepada beberapa rekening. Total kerugian dari tiga nasabah Citibank yang melaporkan sementara sebesar 16,6 miliar rupiah. Tersangka Malinda, senior relationship manager Citibank itu kini ditahan di rumah tahanan Bareskrim Polri. Modus operandi yang dilakukan karyawan bank itu adalah dengan sengaja mengaburkan transaksi dan pencatatan tidak benar terhadap beberapa slip transfer nasabah utama. � lex/Ant/WP

Tindak Pidana Pencucian Uang (1) Setiap orang yang dengan sengaja: a. menempatkan Harta Kekayaan yang diketahuinya atau patut diduganya merupakan hasil tindak pidana ke dalam Penyedia Jasa Keuangan, baik atas nama sendiri atau atas nama pihak lain; b. mentransfer Harta Kekayaan yang diketahuinya atau patut diduganya merupakan hasil tindak pidana dari suatu Penyedia Jasa Keuangan ke Penyedia Jasa Keuangan yang lain, baik atas nama sendiri maupun atas nama pihak lain; c. membayarkan atau membelanjakan Harta Kekayaan yang diketahuinya atau patut diduganya merupakan hasil tindak pidana, baik perbuatan itu atas namanya sendiri maupun atas nama pihak lain; d. menghibahkan atau menyumbangkan Harta Kekayaan yang diketahuinya atau patut diduganya merupakan hasil tindak pidana, baik atas namanya sendiri maupun atas nama pihak lain; e. menitipkan Harta Kekayaan yang diketahuinya atau patut diduganya

merupakan hasil tindak pidana, baik atas namanya sendiri maupun atas nama pihak lain; f. membawa ke luar negeri Harta Kekayaan yang diketahuinya atau patut diduganya merupakan hasil tindak pidana; g. menukarkan Harta Kekayaan yang diketahuinya atau patut diduganya merupakan hasil tindak pidana dengan mata uang atau surat berharga lainnya; atau h. menyembunyikan atau menyamarkan asal-usul Harta Kekayaan yang diketahuinya atau patut diduganya merupakan hasil tindak pidana, dipidana karena tindak pidana pencucian uang dengan pidana penjara paling singkat 5 (lima) tahun dan paling lama 15 (lima belas) tahun dan denda paling sedikit Rp 5.000.000.000,00 (lima milyar rupiah) dan paling banyak Rp 15.000.000.000,00 (lima belas milyar rupiah). (2) Setiap orang yang melakukan percobaan, pembantuan, atau permufakatan jahat untuk melakukan tindak pidana pencucian.

Sumber: UU No 25 Tahun 2003 tentang Tindak Pidana Pencucian Uang

KORAN JAKARTA/REPIANTO


2

NASIONAL & POLITIK

Jumat

15 APRIL 2011

®

VARIA Syahril Johan Bebas Bersyarat JAKARTA—Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (HAM) membebaskan bersyarat mantan Staf Ahli Bareskrim Mabes Polri Syahril Johan, Kamis (14/4). Terpidana satu tahun enam bulan penjara tersebut dibebaskan setelah menjalani dua per tiga masa hukumannya di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Cipinang, Jakarta Timur. Kepala Biro Humas Ditjen Pemasyarakatan Kemenkum Hak Asasi Manusia (HAM) Akbar Hadi Prabowo mengatakan semuanya sudah sesuai prosedur yang dijalani. “Menurut perhitungan dari LP Cipinang, dia sudah memenuhi dua per tiga masa pidana. Selain itu, dia juga tidak pernah melakukan pelanggaran selama di tahanan,” papar Akbar, kemarin. Menurutnya, penghitungan bebas bersyarat tersebut sudah sesuai dengan aturan yang berlaku. “Tepat pada Kamis masa hukuman yang dijalani Syahril tersebut otomatis akan selesai. Karena itu, meski ada yang mempertanyakan kebebasan terpidana kasus suap PT Salmah Arowana Lestari, tapi sebenarnya itu sudah sesuai prosedur yang ada,” katanya. Sementara itu, Kepala Lapas Kelas I Cipinang Wayan Sukerta membenarkan tentang pembebasan Syahril Johan. Menurutnya, semua prosedur hukum yang ada sudah dilewati terpidana 18 bulan penjara tersebut. “Iya, pagi ini bebas,” ujar Wayan kemarin. Wayan menjelaskan pembebasan bersyarat yang dikenakan kepada Syahril tersebut berlaku karena selain sudah memenuhi dua per tiga masa hukuman, dia juga sudah menjalani masa hukuman sejak 14 April 2010. Padahal, vonis bersalah yang menjatuhkan hukuman satu tahun enam bulan oleh Pengadilan Negeri Jakarta Selatan baru keluar pada 12 Oktober 2010 atau enam bulan setelah Syahril resmi ditahan. � ucm/N-1

» Kerukunan Umat Beragama

ANTARA/RENO ESNIR

Ketua Umum PBNU, KH Said Aqiel Siradj menerima » Duta Besar Amerika Serikat untuk Indonesia, Scot Marciel (kiri) di Kantor PBNU, Jakarta, Kamis (14/4). Dalam pertemuan tersebut, mereka membahas kerukunan antar umat beragama dan perubahan iklim.

TKI Sektor Formal Diperkuat JAKARTA – Pemerintah akan mengurangi penempatan tenaga kerja Indonesia (TKI) informal ke luar negeri. Dalam dua tahun ke depan, ditargetkan komposisi antara sektor formal dan informal dapat berimbang 50 : 50. Kepala Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (BNP2TKI) Mohammad Jumhur Hidayat menyatakan pihaknya tengah menyiapkan seluruh jajaran kerja dalam setiap unit kelembagaannya, mulai pusat hingga daerah, guna menindaklanjuti harapan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono tentang perkuatan penempatan TKI sektor formal. Beberapa waktu lalu, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono meminta agar ke depan, penempatan tenaga kerja Indonesia (TKI) di sektor formal lebih kuat dibanding TKI informal Penata Laksana Rumah Tangga (PLRT). Pernyataan Presiden ini merupakan penegasan atas komitmen pemerintah membenahi kelemahan dalam penempatan dan perlindungan TKI. “BNP2TKI akan lebih fokus terhadap orientasi penempatan TKI formal sekaligus menggeser porsi TKI informal PLRT yang selama ini bekerja pada pengguna perseorangan,” kata Jumhur di Jakarta, Kamis (14/4). Ditambahkan Jumhur, BNP2TKI, sejak 2009, telah mencanangkan tahun peningkatan kualitas TKI formal. Selanjutnya, dengan agenda itu, upaya memperbaiki kualitas calon TKI terus dilakukan untuk menambah jumlah TKI formal yang ditempatkan di luar negeri. � cit/N-1

Empat Pejabat Kemendiknas Ditahan Kejagung JAKARTA – Empat pejabat Kementerian Pendidikan Nasional (Kemendiknas) ditahan tim penyidik Bagian Tindak Pidana Khusus (Pidsus) Kejaksaan Agung (Kejagung). Mereka diduga melakukan korupsi 2 miliar rupiah dalam pelaksanaan Lomba Keterampilan Siswa (LKS) SMK XVII dan Pameran SMK pada Direktorat PembinaISTIMEWA an Sekolah Menengah Kejuruan, Direktorat Jenderal Manajemen Noor Rachmad Pendidikan Dasar dan Menengah. Keempat pejabat tersebut ialah Joko Sutrisno, Direktur Pembinaan SMK pada Kemendiknas, Susilowati, pejabat pembuat komitmen, Suko Wiyanto, penanggung jawab kegiatan, dan Al Azhar, bendahara pengeluaran pembantu. Menurut Kapuspenkum Kejagung Noor Rachmad, keempat pejabat tersebut ditahan karena dikhawatirkan akan melarikan diri, menghilangkan barang bukti, dan mengulangi perbuatannya. ”Joko ditahan di Rutan Salemba Cabang Kejagung, Susilowati ditahan di Rutan Pondok Bambu, dan Suko serta Al Azhar ditahan di Rutan Salemba Cabang Kejari Jakarta Selatan,” papar Noor di Kejaksaan Agung, Kamis (14/4). Menurut dia, untuk kegiatan yang dilakukan pada 2009 itu, digelontorkan dana 13,8 miliar rupiah. ”Dalam pelaksanaannya, anggaran tersebut dipisahkan menjadi dua, yaitu 7,5 miliar rupiah dikontrakkan ke PT Kirana Media Kreativisia dan 6,3 miliar rupiah diswakelolakan oleh Joko selaku kuasa pengguna anggaran,” kata Noor. � eko/N-1

SOAL UJIAN I Seorang pekerja mengangkut soal ujian nasional yang akan disimpan dan diamankan di Mapolrestabes Surabaya, Kamis (14/4). Ujian nasional yang akan berlangsung serentak pada 18-21 April 2011 tersebut diikuti sebanyak 18.447 siswa tingkat SMA/MA/ SMK se-Surabaya.

ANTARA/M RISYAL HIDAYAT

Pendidikan Nasional I Sekolah Harus Menjadi Tempat Menyenangkan

Persiapan UN Jangan Berlebihan Komnas PA membuka Posko Pengaduan UN 2011. Orang tua atau murid yang merasa mendapat kekerasan psikis akibat UN bisa melapor. JAKARTA – Komisi Nasional Perlindungan Anak (Komnas PA) mengimbau pihak sekolah dan orang tua agar tidak membebani psikis anak dengan persiapan yang berlebihan menjelang pelaksanaan Ujian Nasional (UN). Ketua Komnas PA Arist Merdeka Sirait memandang persiapan UN yang berlebihan dapat memberikan dampak terganggunya psikis para siswa. Arist menyebut contoh penyelenggaraan tes uji coba yang intensitasnya terlalu sering oleh sekolah maupun bimbingan belajar. Pelaksanaan istighotsah atau doa bersama hingga semalam suntuk menjelang hari H juga dapat membebani siswa secara fisik dan mental. Doa bersama bisa diatur waktunya, yakni tidak terlalu dekat dengan hari H. ”Apa yang dilakukan sekolah itu semakin menunjukkan

ketakutan dan kekhawatiran yang berlebihan sehingga dapat membebani siswa, dan itu teror psikis,” kata Arist di Kantor Komnas PA, Jakarta, Kamis (14/4). Menurut Arist, sekolah harus kembali ke habitatnya sebagai tempat menimba ilmu yang menyenangkan, tidak menakutkan, dan tidak memberi tekanan. ”Sebab pada prinsipnya, sekolah tidak hanya mementingkan IQ, tetapi juga EQ,” ujar Arist. Jika anak sampai merasa tertekan atau stres, berarti itu sudah termasuk bentuk kekerasan terhadap anak seperti yang disebutkan UU Nomor 23 Tahun 2002 tentang Perlindungan Anak, yakni ”kekerasan adalah segala bentuk perbuatan atau tindakan terhadap anak yang berakibat timbulnya kesengsaraan atau penderitaan secara fisik, seksual, psikis/mental/ emosi, dan penelantaran, ter-

masuk pemaksaan dan merendahkan martabat.” Untuk mengantisipasi hal tersebut, Komnas PA membuka Posko Pengaduan UN 2011 melalui sambungan telepon 021-87791818. Posko ini terbuka bagi orang tua atau murid yang merasa mendapat kekerasan psikis akibat pelaksanaan UN. Terlebih, adanya kekha-

«

Menyiapkan anak ikut UN bukan ketika waktunya sudah dekat begini, minimal setahun sebelum UN. Biasanya dinamakan kegiatan pemantapan.

»

Mohammad Abduhzen KEPALA BADAN PENELITIAN DAN PENGEMBANGAN PENGURUS BESAR PGRI

watiran akan rendahnya angka kelulusan UN tahun ini dapat membuat anak terpukul secara psikologis. ”Nanti kami akan membantu memberikan terapi psikologis agar pra dan pasca UN psikologis anak tetap sehat,” tegasnya.

Ditemui di kesempatan yang sama, Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Pengurus Besar Persatuan Guru RI Mohammad Abduhzen sepakat bahwa menjelang UN, sekolah maupun orang tua sebaiknya tidak memberikan beban persiapan yang berlebihan terhadap anak. ”Menyiapkan anak ikut UN bukan ketika waktunya sudah dekat begini, minimal setahun sebelum UN. Biasanya dinamakan kegiatan pemantapan,” papar Abduhzen. Ia juga prihatin dengan banyaknya sekolah yang menuntaskan bahan pelajaran kelas tiga dalam satu semester. Mengenai pelaksanaan UN, Abduhzen menganggap UN sebagai cara efektif untuk meningkatkan mutu pendidikan. Karena anggapan itulah maka murid sejak awal dikondisikan untuk siap menghadapi UN dengan memberikan latihan-latihan soal dan uji coba UN yang intensitasnya tidak terlalu rapat. ”UN hanya salah satu evaluasi hasil belajar seperti ujian sekolah, jadi tidak perlu berlebihan menghadapinya,” pungkasnya.

Penjagaan Ketat Untuk mengantisipasi kecurangan UN di Yogyakarta, distribusi soal akan diinapkan di subrayon yang ditunjuk. Masing-masing sekolah akan mengambil soal di rayonnya pada pagi hari sebelum ujian dimulai. “Hanya kepala sekolah atau guru yang membawa surat dari kepala sekolah yang boleh mengambil. Dan yang diambil hanya soal yang diujikan hari itu,” kata Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Yogyakarta Budi Asrori, di Yogyakarta. Menurut Budi, dalam UN tahun ini, guru bidang studi yang sedang diujikan dilarang berada di lingkungan sekolah. Terkait dengan penentuan subrayon, menurutnya, Dinas Pendidikan Kota Yogya sudah menunjuk enam sekolah sebagai subrayon. ”Yaitu, SMA 1, 3, dan 8 serta dan sekolah menengah kejuruan (SMK) 1, 5, dan 6,” terangnya. Soal UN akan keluar dari percetakan dan didistribusikan ke masing-masing subrayon pada Sabtu (16/4), dengan dikawal petugas kepolisian dan pengawas independen. � cit/YK/N-1

Kejahatan Perbankan

Rio Mendung Dicopot dari Posisi Wagub Lemhannas JAKARTA – Panglima TNI Laksamana Agus Suhartono mengatakan Marsekal Madya Rio Mendung Thalieb sudah dicopot posisinya dari Wakil Gubernur Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhannas). Rio menjadi perwira tinggi Mabes TNI sejak 11 April lalu. “Saya tempatkan sebagai pati karena penggantinya masih dalam proses. Saya harapkan setelah ini tidak ada diskusi yang berkembang karena kami menganggapnya sebagai solusi terbaik,” jelas Agus dalam acara Bakti Sosial Seroja di Bekasi, Kamis (14/4). Agus juga mengatakan Rio sebenarnya sudah mempersiapkan masa pensiun sejak Februari 2011. “Namun, setelah Rio mengajukan Masa Persiapan Pensiun (MPP) itu, sampai

sekarang masih dalam proses. Harus ada dewan kepangkatan dan pejabat tinggi. Proses itu belum selesai,” jelasnya. Menurut Agus, persoalan bisnis TNI sudah tak perlu diperdebatkan lagi. Dalam Pasal 39 dan Pasal 55 Undang-Undang Nomor 34 Tahun 2004 tentang TNI, jelas dikatakan bahwa prajurit TNI dilarang menjadi anggota partai politik dan ikut kegiatan politik praktis, kegiatan bisnis, serta kegiatan untuk dipilih menjadi anggota legislatif dan jabatan politis lain. Pernyataan ini senada dengan pernyataan Menteri Pertahanan Purnomo Yusgiantoro beberapa waktu lalu. Dia dengan tegas menyatakan prajurit TNI aktif tak diperkenankan berbisnis. Kepala Pusat Penerangan

ISTIMEWA

Rio Mendung Thalieb

TNI Iskandar Sitompul menyatakan TNI mempersilakan Rio dipanggil polisi. “Itu tidak masalah. Kita serahkan sesuai hukum yang berlaku. Kita juga akan kerja sama dengan baik,” katanya. Gubernur Lemhannas Budi Susilo Soepandji mengaku

belum menerima surat pencopotan Rio dari Markas Besar TNI. “Saya tidak tahu. Itu kewenangan TNI, Gubernur Lemhanas sebagai pengguna,” katanya. Seperti diketahui, Rio Mendung adalah komisaris di PT Sarwahita Global Management. Perusahaan tersebut disinyalir sebagai tempat Malinda Dee, tersangka penggelapan uang nasabah Citibank, menyimpan uangnya. Polisi menyatakan Malinda memakai rekening PT Sarwahita untuk mencuci uang hasil kejahatannya. Polisi belum menyimpulkan keterlibatan Rio Mendung dalam kasus ini. Penyelidikan Polri Di tempat terpisah, penyidik Polri memeriksa dua showroom

mobil terkait kasus pembobolan uang nasabah Citibank dengan tersangka Malinda Dee. “Terkait kasus Malinda, hari ini penyidik memeriksa dua showroom terkait pembelian mobil sebagai saksi,” kata Kepala Divisi Hubungan Masyarakat (Kadiv Humas) Polri Irjen Pol Anton Bachrul Alam. Anton mengatakan Malinda menggunakan uang milik nasabah untuk membeli mobil mewah di showroom tersebut. Ada empat unit mobil yang telah disita, dan semua dibeli dengan kredit dan telah dibayar uang mukanya. Polri juga mengejar aset milik tersangka Malinda dengan bekerja sama dengan Pusat Pelaporan Analisis dan Transaksi Keuangan (PPATK) terkait aliran dana. � way/eko/N-1

Wabah Hama

Serangan Ulat Bulu Tak Perlu Dikhawatirkan YOGYAKARTA – Hingga saat ini, ulat bulu telah menyerang sekitar 14.500 pohon dari total 1,8 juta pohon atau setara dengan 2,5 persen jumlah pohon di Indonesia. Namun, masyarakat tidak perlu mengkhawatirkan hal itu sebab saat ini, 80 persen dari total ulat bulu dipastikan telah terinfeksi oleh tumbuhan yang secara alami menjadi parasit ulat bulu. “Jadi sebenarnya, dalam beberapa minggu ke depan, ulat itu akan hilang dengan sendirinya sebagai bagian proses ekologis. Kalaupun mereka hidup, akan menjadi ngengat. Karena itu, pendekatan hayati dengan me-

ngelola parasit musuh alaminya merupakan langkah yang paling tepat,” papar Wakil Menteri Pertanian Bayu Krisnamurti seusai bertemu pakar hama dari Jurusan Ilmu Hama dan Penyakit Tumbuhan Universitas Gadjah Mada (UGM), Kamis (14/4). Menurut Bayu, pemerintah melalui Kementerian Pertanian (Kementan) sudah menyiapkan upaya membasmi wabah ulat bulu dengan menerjunkan tim ahli ke lapangan untuk mengupayakan musuh alami (predator) dan menyediakan pestisida sebagai alternatif terakhir pembasmian. “Aspek psikologis masya-

rakat, mereka ketakutan dan jijik sehingga membuat serangan ulat bulu jadi heboh,” katanya. Sementara itu, Ketua Jurusan Ilmu Hama dan Penyakit Tumbuhan UGM Susanto mengatakan masyarakat harus mengutamakan pembasmian hama ulat bulu dengan predatornya. Karena penggunaan pestisida akan membuat predator, parasit, dan patogen mati sehingga pembatas tidak seimbang. “Kalau di dalam rumah boleh saja langsung disemprot, tapi kalau di pepohonon usahakan memakai parasitnya. Penggunaan pestisida harus di-manage dengan benar,” jelasnya.

Berbagai Daerah Serangan ulat bulu sudah menyebar ke berbagai wilayah di Indonesia, dan yang terbesar terjadi di Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur. ”Di Probolinggo telah menyerang 14.500 pohon mangga atau 1,5 persen dari 1,8 juta pohon mangga yang ada di wilayah tersebut,” kata Bayu. Di Jawa Tengah, serangan ulat bulu meliputi wilayah Kendal sebanyak 40 pohon, Demak 11 pohon, dan Blora 10 pohon. Sedangkan di Daerah Istimewa Yogyakarta, ulat bulu menyerang semak dan pepohonan di delapan kecamatan di empat kabupaten dan kota. ”Ulat bulu

menyerang di Kabupaten Sleman, Kulon Progo, Bantul, dan Kota Yogyakarta,” kata Kepala Dinas Pertanian DIY Nanang Suwandi. Ulat bulu juga menyerang pohon di Bali dan Bandung. Dari 30 kecamatan di Kabupaten Bandung, lima di antaranya sudah ditemukan populasi ulat bulu, yakni Soreang, Cikancung, Banjaran, Paseh, dan Baleendah. Di DKI Jakarta, selain di Tanjung Duren, Jakarta Barat, ulat bulu menyerang Taman Pemakaman Umum (TPU) Plumpang, Rawabadak Selatan, Koja. � mza/ygr/YK/SM/SB/N-1


KORAN JAKARTA

NASIONAL & POLITIK

®

Pejuang Pers I Wartawan Muda Perlu Meneladani Rosihan Anwar

DOA BERSAMA I Presiden Susilo Bambang Yudhoyono beserta Ibu Ani Yudhoyono berdoa di depan jenazah tokoh pers nasional Rosihan Anwar saat disemayamkan di rumah duka, Jalan Surabaya, Jakarta, Kamis (14/4). Rosihan meninggal dunia dalam usia 89 tahun karena sakit.

KORAN JAKARTA/YUDHISTIRA SATRIA

JAKARTA – Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengatakan Indonesia kehilangan tokoh besar segala zaman, Rosihan Anwar. Dia berharap akan lahir generasi penerus Rosihan yang bisa memajukan dunia pers, seni, budaya, film, dan sastra Indonesia. “Hari ini kita kehilangan salah satu tokoh besar, tokoh segala zaman, Bung Rosihan Anwar,” kata Presiden Yudhoyono saat melayat almarhum Rosihan Anwar di rumah duka di Jalan Surabaya Nomor 13, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (14/4). Wartawan senior Rosihan Anwar meninggal dunia Kamis pukul 08.15 WIB di Rumah Sakit Metropolitan Media Center (MMC), Jakarta, dalam usia 89 tahun. Rosihan Anwar belum lama ini menjalani operasi bedah (by pass) jantung di Rumah Sakit Jantung Harapan Kita, Jakarta. Jenazahnya kemudian dimakamkan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Ja-

karta Selatan. Rosihan dilahirkan di Kubang Nan Duo, Solok, Sumatera Barat, pada 10 Mei 1922, Rosihan adalah anak keempat dari sepuluh bersaudara. Ayahnya seorang demang. Konon saat Rosihan lahir, ayahnya berkelahi melawan perampok di satu desa di pinggir Danau Singkarak. Itu sebabnya dia diberi nama “berkas cahaya”, atau Rozehan. Rosihan menyelesaikan sekolah rakyat (HIS) dan SMP (MULO) di Padang, sekolah yang sama pernah ditempuh Proklamator Bung Hatta. Dari Padang, Rosihan melanjutkan sekolah ke AMS yang setara SMA di Yogyakarta. Setelah itu, pada kurun 1940-an, Rosihan berkarir di koran Asia Raya. Rosihan hijrah ke Yogyakarta ketika terjadi Agresi Militer Belanda II. Di Yogyakarta inilah, Rosihan mengenal Soeharto pertama kali, yang dia ungkapkan dalam sebuah memoar ditulis beberapa jam setelah Soeharto

wafat pada 27 Mei 2006. Di zaman penjajahan Belanda, Rosihan pernah mendekam di penjara Bukit Duri. Di masa Soekarno, koran Pedoman dipimpinnya ditutup paksa. Di masa Orde Baru, Soeharto pernah memberinya Bintang Mahaputra III bersama Jakob Oetama. Tapi tak sampai setahun setelah itu, tahun 1974, Pedoman juga diberangus Soeharto. Presiden Yudhoyono mengatakan kiprah almarhum memberikan banyak hal bagi kemajuan bangsa sejak era perang kemerdekaan, Orde Lama, Orde Baru, hingga era reformasi saat ini. ”Beliau tetap kritis. Saya kenal beliau, beberapa kali terhadap saya juga kritis tapi kami bersahabat,” kata Presiden Yudhoyono seraya mengatakan bahwa selama dia memimpin, Rosihan pernah beberapa kali datang ke Istana Negara. Rosihan menyampaikan pandangan kritis yang bertanggung jawab tentang bangsa Indonesia. “Semoga di negeri ini muncul Rosihan Anwar-Rosihan Anwar yang baru. Jadi tokoh besar yang memajukan, baik

dunia media massa, dunia seni dan budaya, dunia perfilman, dan dunia sastra,” tuturnya. Banyak kalangan berduka dengan wafatnya wartawan senior tiga zaman, Rosihan Anwar. Yang paling berat melepas kepergian itu tentu saja kalangan keluarga dan teman dekat almarhum. Di antara yang merasa kehilangan itu adalah cucu almarhum, Almatania. Dia bahkan terus mendampingi kakeknya tersebut hingga maut menjemputnya di Rumah Sakit MMC. “Kami ikhlas atas kepergian beliau. Meskipun berat,” ucap Almatania. Sesak Napas Menurut Alma, Rosihan sudah tampak kesusahan untuk bernapas sejak bangun tidur di pagi hari. Kebetulan, pada hari tersebut, Rosihan berada di rumahnya setelah selesai menjalani operasi jantung yang dilakukan di RS Jantung Harapan Kita. Kemudian, karena terlihat sesak napas, kakeknya langsung dilarikan ke RS MMC. Sebelum sesak napasnya bertambah parah, Alma mengatakan, Rosihan masih sempat menikmati makanan sa-

Pemilihan Presiden

Capres Independen Jangan Dipersulit JAKARTA – Upaya mendorong keberadaan calon presiden (capres) perseorangan jangan hanya berhenti pada proses amendemen kelima UUD 1945. Calon perorangan itu juga harus dijamin dalam regulasi turunannya. Jangan sampai ketika konstitusi memberikan hak kepada perseorangan, Undang-Undang Pilpres memberikan persyaratan yang berat bagi calon perseorangan berkontestasi. “Jangan sampai diperbolehkannya calon perseorangan dalam konstitusi menjadi tidak bermakna ketika prasyarat itu terlalu berat sehingga tidak memungkinkan calon untuk dapatkan dukungan awal,” kata

Ketua Kelompok Dewan Perwakilan Daerah (DPD) di MPR Bambang Soeroso ketika dihubungi, di Jakarta, Kamis (14/4). Terkait dengan prasyarat basis dukungan seseorang agar dapat menjadi capres perseorangan, Bambang mengatakan itu tengah menjadi salah satu pembahasan di DPD. “Kita belum menemukan titik sepakat berapa persen dari pola dukungan awal yang harus didapat calon,” kata dia. Prinsip yang harus dipegang dalam penentuan syarat dukungan, lanjutnya, adalah tidak boleh memberatkan atau dalam artian membuka peluang di tingkat konstitusi, tetapi menutupnya di UU.

Pada pembicaraan awal di DPD, urai anggota DPD asal Bengkulu ini, terdapat usulan bahwa kandidat harus memperoleh lima hingga 10 juta tanda tangan. Akan tetapi, menurutnya, jumlah tersebut dianggap masih terlalu berat. Pengajian secara komprehensif akan dilakukan untuk menentukan satu syarat dukungan yang tidak berat, tetapi juga tidak terlalu enteng. “Kalau calon dari parpol, syarat 20 dan 25 persen suara nasional sudah wajar karena itu sudah mengerucutkan dari parpol sebuah gabungan parpol untuk dapat penuhi kriteria,” imbuhnya. Pakar hukum tata negara,

Margarito Kamis, mengatakan prinsip tidak menyulitkan harus menjadi pegangan dalam perumusan regulasi turunan konstitusi. Aturan itu nantinya juga jangan sampai terlalu mudah sehingga memungkinkan siapa saja mencalonkan diri. Mengenai persyaratan itu, dia menjabarkan pembentuk UU jangan sampai hanya terjebak pada model persyaratan yang sekarang ini diterapkan untuk calon perseorangan di pemilihan kepala daerah. Dalam menentukan apakah seseorang layak menjadi calon atau tidak, hanya berpatok pada jumlah tanda tangan atau KTP. � har/way/P-3

Pembangunan Gedung DPR

Lima Kontraktor Lolos Prakualifikasi JAKARTA – Kepala Biro Pemeliharaan Bangunan dan Instalasi Setjen DPR Soemirat mengatakan lima kontraktor lolos prakualifikasi pembangunan gedung baru DPR. Mereka adalah PT Hutama Karya, PT Waskita Karya, PT Pembangunan Perumahan (PP), PT Duta Graha Indah, dan Konsorsium Wijaya Karya- Adhi Karya (Wika-Adhi). “Jadi ada empat BUMN dan satu swasta yang lolos,” ujarnya. Pada pengumuman terbuka di situs DPR tersebut, panitia pekerjaan pembangunan gedung DPR telah mengadakan penelitian dan penilaian serta pembuktian terhadap

isian formulir prakualifikasi. Hasilnya, dari 11 kontraktor yang mendaftar, Setjen DPR mengumumkan lima pemenang prakualifikasi tender. Satu-satunya kontraktor swasta yang lolos adalah PT Duta Graha Indah. Soemirat menjelaskan para pemenang prakualifikasi tender itu tidak ditentukan berdasarkan survei faktual. Mereka hanya diperiksa berdasarkan berkas administrasi yang sudah disyaratkan oleh Setjen DPR. “Cuma berkas administrasi saja yang kami periksa,” kata Sumirat. Ketika ditanyakan apakah dalam proses seleksi tersebut terdapat kontraktor yang ma-

suk daftar hitam, Soemirat menyatakan tidak ada. Sementara itu, Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon menyatakan pihaknya dipastikan bakal menindak Pius Lustrilanang yang menjabat sebagai Wakil Ketua Badan Urusan Rumah Tangga (BURT) DPR. Dalam waktu dekat, Pius dipastikan akan dicopot dari jabatannya di BURT. “Sanksi itu sudah kami persiapkan. Partai akan menarik Pius dan mengganti dengan orang lain. Setelah reses ini, akan kami buktikan pergantian posisi Pius,” kata Fadli Zon, di Jakarta, Kamis (14/4). Pius, menurut Fadli Zon,

3

Wakil Presiden Boediono:

RI Kehilangan Tokoh Besar

Generasi muda perlu mengikuti jejak Rosihan Anwar, yang telah memajukan dunia pers, seni, dan film di Tanah Air.

Jumat

15 APRIL 2011

tidak memperjuangkan penolakan pembangunan gedung baru DPR seperti disuarakan Gerindra. “Pengganti beliau sudah ada, tapi belum diumumkan,” katanya. Menurut dia, sikap partai sudah jelas. “Anggota DPR hanya perpanjangan di partai. Dia bertindak tidak menyuarakan kepentingan partai. Gerindra menyuarakan aspirasi rakyat, tidak ada urusan dengan pencitraan. Setahun yang lalu juga sudah menolak,” kata Fadli. Pius sebelumnya bersikeras menyatakan bahwa posisinya mendukung pembangunan gedung baru DPR adalah selaku Wakil Ketua BURT. � har/P-3

rapan pagi yang disajikan di rumahnya. Tapi, setelah selesai makan, napasnya saat itu langsung tidak terasa dan saat itu juga pihak keluarga membawanya ke RS MMC. Dokter yang sempat merawat Rosihan Anwar di RS MMC, dr Purherbianto, saat memberi penjelasan kepada pers, menyebutkan dari hasil analisis yang dilakukan sebelumnya, Rosihan sudah mengembuskan napas terakhirnya sebelum sampai di rumah sakit. Kesedihan serupa tampak dari raut muka Patiselano Robert Johan, menantu Rosihan Anwar. Menurutnya, Rosihan pada pagi hari masih tampak sehat walau sudah kepayahan untuk bernapas. Pengacara senior Adnan Buyung Nasution memberi pesan kepada para wartawan muda untuk mencontoh teladan Rosihan Anwar. Pasalnya, beliau dikenal sebagai wartawan yang mengabdikan hidupnya pada jurnalisme yang benar, jujur, bersih, faktual, dan berimbang. “Saya pesan kepada para wartawan muda, contohlah teladan beliau sebagai wartawan,” tegasnya. � ito/ucm/alv/P-3

Saksi Sejarah Indonesia

A

lmarhum Rosihan Anwar, wartawan senior sekaligus penulis, adalah sosok yang produktif. Saya terkesan dengan wartawan lima zaman tersebut. Pak Rosihan tetap produktif berkarya hingga akhir hayat. Beliau adalah saksi sejarah Indonesia dan penuh dengan karya yang mendokumentasikan perjalanan bangsa ini. Karya ini sangat berguna bagi generasi yang akan datang. Masyarakat patut mencontoh nilai-nilai baik dari sosok Rosihan. Saya kira kita semua menginginkan hidup yang

KORAN JAKARTA/WACHYU AP

penuh dengan karya dan produktif sampai akhir hayat. Luar biasa. � ito/AR-1

Menko Kesra Agung Laksono:

Layak Jadi Pahlawan

W

artawan senior sekaligus penulis, almarhum Rosihan Anwar, layak mendapatkan gelar pahlawan. Kiprah wartawan lima zaman itu sangat berjasa dalam mengembangkan dunia pers di Indonesia. Beliau adalah sosok wartawan yang penuh idealisme. Ini saya kira sikap yang patut dicontoh. Saya mengenal Pak Rosihan sebagai sosok yang rendah hati. Sebagai wartawan dan penulis, Pak Rosihan sosok yang kritis. Beliau kritis, namun penyampaiannya selalu menyejukkan.

KORAN JAKARTA/M FACHRI

Orang yang dikritik pun menjadi bisa menerima kritikan tersebut. � ucm/AR-1

Mantan Menteri Penerangan Harmoko :

Pegang Teguh Idealisme

S

aya salah satu pengagum sosok almarhum Rosihan Anwar, penulis sekaligus tokoh pers Indonesia. Rosihan adalah wartawan yang memegang teguh idealisme. Beliau selalu mengembangkan pemikiran-pemikiran bahwa benteng-benteng kebebasan pers harus ditegakkan. Beliau juga selalu mengatakan idealisme kewartawanan jangan sampai luntur oleh materi. Rosihan adalah sosok yang berdedikasi di bidang jurnalistik. Terakhir, ketika terbaring di RS Harapan Kita, beliau masih membicarakan soal idealismenya. Rosihan patut menjadi panutan bagi para insan pers

ANTARA/R REKOTOMO

di Indonesia. Beliau merupakan tokoh yang istikamah, rendah hati, dan selalu mengembangkan pemikiran yang bernuansa idealisme. � ucm/AR-1


4

GAGASAN

Jumat

15 APRIL 2011

PERSPEKTIF

Selamat Jalan Rosihan Anwar

W

artawan segala zaman, Rosihan Anwar, dikenal memiliki kekuatan yang sangat tinggi atas dokumentasi dan catatan berbagai peristiwa di negara ini. Catatan itulah yang kemudian dituangkan dalam tulisan-tulisan yang bernas dalam bentuk artikel atau opini dan buku ketika sudah tidak aktif lagi sebagai wartawan. Ia pun rajin menulis obituari setiap tokoh bangsa yang meninggal dunia. Hebatnya, dalam setiap obituari itu, peran dan kesaksian Rosihan selalu hadir. Jadi, obituari yang ditulisnya membuat pembaca seakan-akan hadir dan terlibat dalam perjalanan sang tokoh. Namun, sang penulis obituari itu telah pergi untuk selamanya. Kini, puluhan, bahkan ratusan, wartawan muda yang balik menuliskan obituari wartawan yang punya talenta luar biasa dalam bidang kebudayaan ini. Kita ikut berduka karena pers Indonesia kehilangan tokoh yang kritis dan Wartawan bisa konsisten memajukan memberikan sumbangan pers nasional. luar biasa pada bangsa Sang Pencipta telah memanggil Rosihan ini. Rosihan telah membuktikannya selama ke haribaan-Nya, Kamis (14/4) sekitar pukul puluhan tahun. 08.15 WIB, dalam perjalanan dari kediamannya di Jalan Surabaya, Menteng, Jakarta Pusat, menuju Rumah Sakit MMC, Kuningan, Jakarta Selatan. Jalan panjang dan berliku yang melewati berbagai era sejak zaman revolusi hingga reformasi ini akhirnya berujung di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta Selatan. Bagi generasi muda, khususnya mereka yang memilih profesi sebagai wartawan atau jurnalis, perjalanan karier, komitmen, pengabdian, dan karya-karya tulisnya dalam bentuk ribuan artikel dan puluhan buku dapat menjadi cermin kita dalam menapaki kehidupan saat ini. Beruntunglah Rosihan Anwar menjadi wartawan ketika bangsa dan negara ini sedang mencari bentuk masa depannya. Penjajahan Belanda, Jepang, dan Revolusi Kemerdekaan bukan saja diliput dan ditulis, tetapi dia juga terlibat langsung dalam pergolakan itu. Jadi, Rosihan bukan saja menjadi wartawan, tapi juga pelaku sejarah. Beruntung juga Rosihan sebagai wartawan karena dia mengalami perubahan-perubahan zaman yang luar biasa. Tidak pendek, bahkan sangat panjang, 63 tahun, dia merekam perjalanan bangsa ini. Pengalaman meliput di masa revolusi, misalnya, dituangkan dalam buku Kisah-kisah Zaman Revolusi, Kenang-kenangan Seorang Wartawan 1946-1949 (Pustaka Jaya, 1975). Sebagai wartawan yang dekat dengan pemimpin revolusi, tokoh nasional, dan internasional, ia mengabadikan Konferensi Meja Bundar (KMB) di Belanda pada 1949. Enam puluh tahun setelah KMB, Rosihan diundang Pemerintah Belanda untuk melakukan perjalanan ulang merekonstruksi kembali peristiwa penting bagi Indonesia dan Belanda itu. Ia pun kemudian menuliskannya dalam buku Napak Tilas ke Belanda, 60 Tahun Perjalanan Wartawan KMB 1949, 2010. Karena terlibat dan menjadi saksi sejarah, Rosihan pun menilai bahwa para pemimpin bangsa Indonesia di awal kemerdekaan, seperti Sutan Syahrir, Muhammad Hatta, Soekarno, Panglima Besar Jenderal Soedirman, TB Simatupang, Jenderal Nasution, dan Sultan Hamengku Buwono IX, bagi Rosihan dan generasinya, merupakan sejumlah pelaku sejarah dengan integritas dan visi yang mengagumkan. Para pelaku sejarah itu menjalin hubungan profesional dengan wartawan karena memiliki commond ground yang sama. “Syahrir baru saya kenal setelah dia menjadi perdana menteri (PM) sekitar tahun 1945, saat saya menjadi Redaktur Pelaksana Koran Merdeka. Terbuka lagi mata saya, vista, baru umur 36 tahun, sudah jadi PM. Dengan Hatta dan Soekarno saya bicara, kulturnya sama, sebab kita pendidikan Barat, zaman Belanda. Kami cuma sekolah menengah atas (AMS), tapi saya bisa mengerti dia mengerti. Hal ini tidak dapat saya katakan pada Soeharto. Soeharto lain, dunianya lain, nggak ngerti saya. Jadi ada kesenjangan dengan Soeharto,” ungkap Rosihan pada suatu kesempatan. Segudang catatan dan pengalaman Rosihan merupakan peninggalan berharga buat generasi wartawan saat ini. Pergolakan batinnya dan lika-liku kehidupannya juga bisa dibaca dalam buku autobiografinya, Menulis Dalam Air (Pustaka Sinar Harapan, 1983). Semua itu bisa dikombinasikan dengan fakta dan perkembangan masyarakat dan negara saat ini. Wartawan bisa memberikan sumbangan luar biasa pada bangsa ini. Rosihan telah membuktikannya selama puluhan tahun. Sekarang, kitalah yang harus berbuat lebih baik lagi dari apa yang ditinggalkan Rosihan. Selamat jalan, Bung Rosihan. Karya dan pengabdianmu menjadi penerang buat generasi sekarang. �

«

»

RUANG PEMBACA Benahi Proyek Infrastruktur Banyaknya proyek infrastruktur yang mangkrak membuat pemerintah becermin. Wakil Presiden Boediono berjanji bakal memperbaiki kebijakan dan iklim investasi. Proyek infrastruktur (jalan tol) yang telah disetujui pemerintah, sudah mendapat izin, dan mendapat konsesi, misalanya, harus dapat dijalankan. Jangan sampai proyek tersebut mangkrak dan justru menyandera kepentingan nasional. Para investor juga harus bekerja sama dengan pemerintah sehingga para investor bisa menyumbang 70 persen untuk menghitung segala risiko yang mungkin timbul. Banyaknya proyek yang mangkrak membuat pemerintah harus mengambil kebijakan yang tegas, yaitu memutus kontrak. Anastasia Putri Jalan Kebantenan V No. 30, Jakarta Utara.

Setiap tulisan Gagasan/Perada yang dikirim ke Koran Jakarta merupakan karya sendiri dan ditandatangani. Panjang tulisan maksimal enam ribu karakter dengan spasi ganda dilampiri foto, nomor telepon, fotokopi identitas, dan nomor rekening bank. Penulis berhak mengirim tulisan ke media lain jika dua minggu tidak dimuat. Untuk tulisan Ruang Pembaca maksimal seribu karakter, ditandatangani, dan dikirim melalui email atau faksimile redaksi. Semua naskah yang masuk menjadi milik Koran Jakarta dan tidak dikembalikan. Redaksi tidak bertanggung jawab terhadap semua isi tulisan.

KORAN JAKARTA

®

Benturan Pajak Golf Oleh: Richard Burton

S

udah menjadi pengetahuan bersama bahwa pengenaan pajak ganda tidak dibolehkan dalam UU. Akan tetapi, kenyataan menunjukan lain. Sejak diundangkannya UU No 28 Tahun 2009 tentang Pajak Daerah dan Retribusi Daerah (UU PDRD), usaha lapangan golf dikenakan pajak hiburan. Padahal, atas usaha yang sama telah dikenakan Pajak Pertambahan Nilai (PPN) oleh pemerintah pusat cq Ditjen Pajak. Koordinasi antar-instansi pemerintah dalam penyusunan undang-undang terkait pengenaan pajak atas objek tertentu tampaknya belum berjalan dengan baik. Unsur kepentingan seakan lebih mendominasi daripada unsur keselarasan penyusunan suatu undangundang. Kentalnya unsur kepentingan inilah yang menjadikan timbulnya pengenaan pajak ganda atas usaha lapangan golf. Pengenaan pajak golf seakan menjadi benturan kepentingan pemajakan antara pemerintah pusat dan pemerintah daerah. Jelasnya dapat dilihat dalam Pasal 42 Ayat (2) Huruf g UU PDRD bahwa permainan golf adalah objek pajak hiburan yang dipungut pemerintah daerah. Padahal, pajak golf sudah dipungut pemerintah pusat berdasarkan UU No 8 Tahun 1983 yang diubah dengan UU No 42 Tahun 2009 tentang Pajak Pertambahan Nilai dan Pajak Penjualan Atas Barang Mewah (UU PPN). Pengenaan PPN atas pajak golf sudah berlangsung lebih dari 25 tahun, sedangkan pengenaan pajak daerah baru satu tahun. Pengenaan PPN atas jasa usaha lapangan golf pada prinsipnya didasarkan ketentuan Pasal 4A Ayat (3) UU PPN yang menyatakan jasa usaha lapangan golf tidak termasuk dalam kelompok jasa yang tidak dikenakan PPN. Dengan demikian, jasa usaha lapangan golf termasuk jenis jasa yang dikenakan PPN. Lalu, persoalan timbul sejak UUPDRD diberlakukan 1 Januari 2010. UU PDRD tegas menyatakan bahwa permainan golf merupakan objek pajak hiburan. Dengan demikian, telah terjadi pengenaan pajak ganda (dua kali) atas satu objek pajak yang sama. Seharusnya pengenaan pajak ganda atas satu objek pajak yang sama tidak dibolehkan. Pengenaan pajak ganda pastinya akan menimbulkan kerugian sekaligus ketidakpastian hukum bagi masyarakat (wajib pajak). Pengusaha lapangan golf tentu merasa keberatan

barang dan jasa antardaerah. Oleh karenanya, persoalan otonomi daerah harus dikaji secara bijak. Persoalan otonomi daerah terkait pungutan pajak perlu dicarikan jalan keluar terbaik agar tidak menimbulkan keresahan. Pemberlakuan pajak golf oleh pemerintah daerah pastimya meresahkan pengusaha lapangan golf. Apalagi tiap-tiap daerah bisa membuat tarif yang berbeda untuk usaha lapangan golf. Tarif pajak lapangan golf di Bali bisa berbeda dengan tarif lapangan golf di Bandung ataupun Jakarta. Pengenaan tarif berbeda akan memberikan ketidaknyamanan pengusaha ketika akan berinvestasi di suatu daerah, sedangkan pengenaan tarif dalam UU PPN (pajak pusat) sudah jelas dan tarif yang dikenakan hanya 10 persen yang berlaku sama. Melihat persoalan demikian, alangkah baiknya bila pengusaha melakukan upaya mendapatkan kepastian hukum dengan memilih satu dari dua undangundang yang berlaku. Satu dari dua undang-undang di atas (UU PDRD atau UU PPN) harus dihapuskan. Pilihan hukumnya adalah undang-undang yang diberlakukan harus yang menguntungkan masyarakat. Kalau mengacu pada keberlakuan suatu undang-undang, UU PDRD jelas akan mengalahkan UU PPN (asas hukum lex posteriori derogat lex priori). Namun prinsip hukum lain juga mengatur bahwa UU yang baru tidak bisa berlaku bila sifatnya memberikan kerugian bagi orang yang terkena UU tersebut. Dengan kata lain, UU PPN bisa saja tetap berlaku karena sifatnya lebih menguntungkan bagi mereka (pengusaha) yang terkena PPN dibandingkan pajak hiburan dalam UU PDRD. Apalagi UU PPN sudah berlaku lebih lama dibandingkan UU PDRD. Artinya, UU PPN lebih memberikan kepastian dan keadilan bagi pengusaha di seluruh Indonesia. Aspek sosiologis menjadi tujuan lain dari pemberlakuan UU secara lebih baik. Dengan benturan kepentingan pengenaan pajak seperti diuraikan di atas, patutlah bila kita mengaji dan berpikir bijak guna memberikan keadilan dan kepastian hukum bagi masyarakat. Benturan pengenaan pajak usaha lapangan golf kiranya tidak perlu terjadi bila koordinasi penyusunan perundangundangan dilakukan dengan baik. Itulah harapan kita bersama. �

bila hal itu diterapkan n di lapangan. Adanya pengenaan an pajak ganda pada satu u objek yang sama menunjukkan kan Pemerintah kurang memberikan perlindungan hukum pengenaan pajak atas usaha a lapangan golf. Kondisi demikian an n selayaknya tidak boleh terjadi dan n harus segera dicarikan jalan keluar terbaik agar tidak memberatkan pelaku ku usha h lapangan golf. Lebih beratnya lagi, tarif yangg diatur dalam UU PDRD ditetapkan setinggietinggitingginya sebesar 35 persen. Besaran tarif ini nantinya diatur lebih h lanjut dengan peraturan daerah (perda) rda) di masing-masing daerah. Kalau ini ni diterapkan, pengusaha lapangan golf olf pasti resah. Mereka harus bayar pajak dua jak du d a kali, pertama, PPN sebesar 10 persen dan pajak hiburan sebesar 35 perse persen. en. Jadi, pengusaha lapangan golf bayar ayar pajak ganda dengan total tarif 40 persen, suatu jumlah yang sangat berat.

erah « Persoalan otonomi daerah terkait pungutan pajak perlu dicarikan jalan keluar terbaik baik agar tidak menimbulkan an keresahan.

»

Menguntungkan Dalam pandangan penulis, benturan enturan kepentingan pengenaan pajak usaha saha lapangan golf lebih didasarkan pada ada dua hal. Pertama, kurangnya koordinasi nasi antara pemerintah pusat dan pemerintah merintah daerah dalam menyusun perundangundangundangan yang mengatur soall pajak. Ketika menyusun UU PDRD, seharuseharusnya dilakukan penyelarasan dengan gan UU PPN yang sudah ada terlebih dahulu. hulu. Kedua, kentalnya kepentingan an daerah melihat potensi pajak di wilayahnya sesuai agenda otonomi daerah. rah. Lapangan golf barangkali dilihat memiliki potensi pajak yang cukup besarr untuk dijadikan objek pajak guna membiayai mbiayai pembangunan daerahnya masing-mang-masing. Disadari, era otonomi daerah ah yang memberi keleluasaan atau kewenangan nangan penuh kepada daerah sering kali ali menjadi dilema khususnya dalam hal pemungutan pajak. Penjelasan UU U PDRD sendiri seakan mengakuinya dengan menyatakan banyak pungutan daerah yang mengakibatkan ekonomii biaya tinggi karena tumpang tindih dengan pungutan pusat dan merintangi ngi arus

Penulis adalah alumnus Magister Hukum Ekonomi FHUI, Dosen Fakultas Hukum Universitas Tama Jagakarsa Jakarta. KORAN JA JAKARTA/GANDJAR AKART R A/GANDJAR DEWA

PERADA

INFO BUKU

Amerika No, Kapitalisme Yes Judul

: The Rise of Islamic Capitalism Penulis : Vali Nashr Penerbit : Free Press Paperback Edition, New York Tahun : I, 2010 Tebal : 308 halaman Harga : Rp150.000

D

alam novel Burned Alive yang mengisahkan hidup Souad, gadis kecil di Tepi Barat, Palestina, yang dibakar hidup-hidup karena perzinahan, ada penggalan cerita menarik. Anak-anak Palestina, kata Souad, sebelum mengenal apa-apa, yang pertama diajarkan adalah Israel itu setan. Kebencian kepada Israel adalah sebuah dogma yang harus dijalankan orang Arab Palestina. Dogma berikutnya yang diajarkan kepada anak Arab, Amerika Serikat (AS) adalah kafir. AS adalah negara yang membahayakan Islam. Dogma ini tak hanya dipelihara di Palestina, Iran, dan Libia, tapi juga di Saudi Arabia dan Mesir. Padahal, di kedua negara terakhir, pemerintahnya dekat dengan AS. Ajaran dogma ini dilematis, satu sisi negara-negara Islam nyaris sepakat menjadikan Israel dan AS sebagai musuh ideologinya, tapi di sisi lain, hampir semua negara Islam, termasuk Iran, kepincut dengan prinsip-prinsip kapitalisme AS. Menurut Vali Nasr, penulis buku The Rise of Islamic Capitalism, ini adalah peluang untuk membangun hubungan yang harmonis antara

« Buku ini menarik karena

memberikan perspektif baru dalam mencegah perkembangan ekstremisme di kalangan Islam.

»

Islam dan Barat. Kondisi ini merupakan kesempatan untuk menundukkan ekstremisme yang berkembang di negara-negara Islam. Melalui buku ini, Nasr mencoba mengulas bagaimana kapitalisme telah merambah jantung-jantung kehidupan ekonomi umat Islam. Dengan melihat pengaruh kapitalisme tersebut, Nasr yakin ekstremisme yang tumbuh di negara-negara Islam bisa dilunakkan asal Barat mampu menumbuhkan kelompok kelas menengah kapitalis di negara-negara tersebut. Nasr memberi contoh pesatnya kemajuan sistem keuangan dan per-

bankan Islam (syariah) di dunia Barat. Negara-negara Islam kaya minyak yang memperkenalkan sistem keuangan syariah kepada Barat niscaya akan dengan senang hati bekerja sama dalam mengembangkan ekonomi syariah di kedua belah pihak. Kerja sama ekonomi ini nantinya akan memengaruhi pola pikir bangsa Arab terhadap Barat. Saat ini, pusat keuangan syariah terbesar di dunia berada di London, setelah itu New York. Uniknya, umat Islam yang biasanya ekstrem ternyata bisa menerima fakta itu. Ini disebabkan orang-orang Arab yang terlibat dalam pasar uang syariah di London dan New York adalah kelas menengah. Pengalaman menunjukkan kelas menengah inilah yang mendorong reformasi politik, ekonomi, dan hukum di banyak negara, termasuk di Mesir dan Tunisia. Dari fakta tersebut, kelas menengah niscaya akan mampu melemahkan ekstremisme anti-Barat yang memakai atribut Islam tadi. Buku ini menarik karena memberikan perspektif baru dalam mencegah perkembangan ekstremisme di kalangan Islam. Dalam kaitan ini, Nasr, putra Iran yang menjadi guru besar law and diplomacy di Tufts University, AS, tampaknya yakin sepenuhnya bahwa manusia pada dasarnya merupakan homo economicus. Jika kebutuhan ekonominya terpenuhi, niscaya ekstremisme pandanganpandangannya akan sirna. � Peresensi adalah Dr Hamir Hamzah, peneliti BPPT.

Judul

: Hitman: Memoar Seorang Produser Musik Legendaris Penulis : David Foster Penerbit : Elex Media Tahun : I, Oktober 2010 Tebal : 296 halaman Harga : Rp62.800 Sebuah biografi seorang musisi dan produser legendaris, David Foster, yang ditulis sendiri olehnya bersama penulis Pablo F Fenjves. David Foster telah banyak sekali melahirkan hits dunia yang menduduki tangga lagu populer serta memenangkan banyak penghargaan. Artis-artis kenamaan pun sukses karena tangan dinginnya, sebut saja Whitney Houston, Celline Dion, Barbra Streisand, Chicago, hingga Josh Groban. Dalam biografi yang ditulis secara dinamis ini, keseharian kehidupan seorang David Foster tampak begitu nyata, seolaholah kita sendiri diajak olehnya menelusuri studio-studio musik, berinteraksi dengan para selebritas seperti berlayar bersama Kevin Costner, kesibukan merekam suara Michael Bolton, hingga bertelepon dengan Madonna. �

Pemimpin Redaksi: M Selamet Susanto Wakil Pemimpin Redaksi: Adi Murtoyo Asisten Redaktur Pelaksana: Adiyanto, Khairil Huda, Suradi SS, Yoyok B Pracahyo. Redaktur: Antonius Supriyanto, Dhany R Bagja, Marcellus Widiarto, M Husen Hamidy, Sriyono Faqoth. Asisten Redaktur: Ade Rachmawati Devi, Ahmad Puriyono, Budi, Mas Edwin Fajar, Nala Dipa Alamsyah, Ricky Dastu Anderson, Sidik Sukandar. Reporter: Agung Wredho, Agus Supriyatna, Benedictus Irdiya Setiawan, Bram Selo, Citra Larasati, Dini Daniswari, Doni Ismanto, Eko Nugroho, Hansen HT Sinaga, Haryo Brono, Haryo Sudrajat, Irianto Indah

Susilo, Muchammad Ismail, Muhammad Fachri, Muslim Ambari, Nanik Ismawati, Rahman Indra, Setiyawan Ananto, Tya Atiyah Marenka, Vicky Rachman, Wachyu AP, Xaveria Yunita Melindasari, Yudhistira Satria Utama Koresponden: Budi Alimuddin (Medan), Noverta Salyadi (Palembang), Agus Salim (Batam), Henri Pelupessy (Semarang), Eko Sugiarto Putro (Yogyakarta), Selo Cahyo Basuki (Surabaya) Bahasa: Yanuarita Puji Hastuti, Fadjar Yulianto Desain Grafis: Yadi Dahlan. Penerbit: PT Berita Nusantara Direktur Utama: M Selamet Susanto Direktur: Adi Murtoyo. Managing Director: Fiter Bagus Cahyono Manajer Iklan: Diapari Sibatangkayu Senior Sales Manager: Andhre Rahendra Adityawarman Manajer IT: Parman Suparman Asisten Manajer Sirkulasi: Turino Sakti Asisten Manajer Distribusi: Firman Istiadi Alamat Redaksi/Iklan/Sirkulasi: Jalan Wahid Hasyim 125 Jakarta Pusat 10240 Telepon: (021) 3152550 (hunting) Faksimile: (021) 3155106. Website: www.

koran-jakarta.com E-mail: redaksi@koran-jakarta.com

Tarif Iklan: Display BW Rp 28.000/mmk FC Rp 38.000/mmk, Advertorial BW Rp 32.000/mmk FC Rp 40.000/mmk, Laporan Keuangan BW Rp 17.000/mmk FC Rp 32.000/mmk, Pengumuman/Lelang BW Rp 9.000/mmk, Eksposure BW Rp 2.000.000/kavling FC Rp 3.000.000/kavling, Banner Halaman 1 FC Rp 52.000/mmk, Center Spread BW Rp 35.000/mmk FC Rp 40.000/mmk, Kuping (Cover Ekonomi & Cover Rona) FC Rp 9.000.000/Kav/Ins Island Ad BW Rp 34.000/mmk FC Rp 52.000 Obituari BW Rp 10.000/mmk FC Rp 15.000/mmk, Baris BW Rp 21.000/baris, Kolom BW Rp 25.000/mmk, Baris Foto (Khusus Properti & Otomotif ) BW Rp 100.000/kavling

Wartawan Koran Jakarta tidak menerima uang atau imbalan apa pun dari narasumber dalam menjalankan tugas jurnalistik


MONDIAL

®

Jumat

15 APRIL 2011

5

LINTAS NEGARA AS Tuduh Iran Bantu Suriah PERINGATKAN NATO l Seorang anggota kelompok oposisi tengah berjagajaga di dekat senjata mesin anti pesawat terbang di sebelah timur pintu masuk ke kota Ajdabiyah, Libia, Kamis (14/4). Pasukan oposisi itu telah memperingatkan NATO bahwa loyalis Khadafi akan menjadikan Kota Misrata sebagai ladang pembantaian, bila NATO tidak mengintensifkan serangannya ke kota itu.

REUTERS/AMR ABDALLAH DALSH

Pergolakan Timur Tengah I Bantuan Dana untuk Kepentingan Dasar Rakyat

Dunia akan Danai Oposisi Libia NATO menolak desakan Prancis dan Inggris mengintensifkan serangan terhadap Khadafi. DOHA – Dunia internasional, baik negara-negara Arab, Eropa, Amerika, maupun Afrika, akhirnya sepakat mendanai oposisi Libia. Bahkan mereka, untuk pertama kalinya, sepakat meminta diktator Libia, Moamar Khadafi, mundur dari kekuasaan tangan besinya yang dipegang selama 41 tahun. Kesepakatan tersebut dicapai dalam pertemuan pertama Kelompok Kontak untuk Libia yang diadakan di Doha, Qatar, Rabu (13/4). Kelompok Kontak terdiri dari 20 negara dan organisasi internasional, meliputi negaranegara Barat (Amerika Serikat, Inggris, Prancis, Belgia, Jerman), Liga Arab, Qatar, Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), Uni Afrika, Uni Eropa, dan Libia, yang diwakili pemerintahan transisi bentukan kubu pemberontak, TNC (Transitional National Council), atau Dewan Transisi Nasional. Dalam pernyataan tertu-

lis pasca pertemuan Qatar, Kelompok Kontak sepakat menciptakan mekanisme bantuan keuangan sementara untuk mendanai upaya pemberontak menjatuhkan Khadafi. Sementara itu, di Tripoli, pemerintahan Libia pimpinan Khadafi menuduh Qatar mempersenjatai pemberontak dengan rudal-rudal antitank. “Qatar telah mengirimi pemberontak di Benghazi dengan rudal-rudal MILAN buatan Prancis,” kata Wakil Menlu Libia Khaled Kaim. MILAN (Prancis: Missile d´Infanterie Léger Antichar) adalah rudal-rudal Prancis yang dirancang khusus sebagai senjata antitank. Khaim juga menuduh 20 pakar dari Qatar telah berada di Benghazi untuk melatih 700 personel pasukan pemberontak. Di bagian lain, NATO (North Atlantic Treaty Organization), Kamis (14/4), bertemu di Berlin, Jerman. Mereka memutus-

kan menolak desakan Prancis dan Inggris supaya NATO mengintensifkan serangan terhadap Khadafi. Sebelumnya, Inggris dan Prancis mengecam serangan NATO yang mereka nilai masih terlalu lemah dan belum cukup efektif menghancurkan pasukan Khadafi.

«

Qatar telah mengirimi pemberontak di Benghazi dengan rudalrudal MILAN buatan Prancis.

»

Khaled Kaim WAKIL MENLU LIBIA

Dalam acara makan malam kenegaraan di Paris, Presiden Prancis Nicolas Sarkozy dan Perdana Menteri Inggris sepakat mendesak NATO meningkatkan serangannya atas Khadafi. Menlu AS Hillary Clinton, yang tiba di Berlin, mengeluarkan pernyataan tertulis yang berisi keprihatinannya terhadap laporan mengenai terjadinya peningkatan serangan oleh pasukan Khadafi terhadap warga sipil Libia.

Perjanjian Bilateral Kelompok Kontak tidak menerangkan jumlah atau kapan dana itu akan diberikan kepada TNC. Juru Bicara TNC Mahmud Shammam mengatakan mereka tidak akan menggunakan uang itu untuk membeli senjata, melainkan memenuhi kebutuhan dasar rakyat Libia. Shammam menegaskan mereka memang tak memerlukan konsensus internasional untuk memperoleh senjata. “Bila perlu, kami akan meminta bantuan persenjataan dari suatu negara cukup lewat perjanjian bilateral saja,” tegas Shamman. Kelompok Kontak juga menegaskan, “Rezim pemerintahan Khadafi telah kehilangan seluruh legitimasinya, dan ia (Khadafi) harus mundur dari kekuasaannya, serta mengizinkan rakyat Libia memutuskan masa depan mereka sendiri.” Namun, Kelompok Kontak belum mencapai titik temu mengenai kemungkinan membantu mempersenjatai pemberontak. Kelompok Kontak hanya sepakatmeneruskankomitmennya mendukung pemberontak, termasuk dengan cara memberi bantuan materiil.

Tidak jelas apa yang mereka maksud dengan bantuan materiil tersebut. Perdana Menteri Qatar Hamad bin Jassem al-Thani menyatakan bantuan materiil itu akan terdiri dari makanan, obat-obatan, dan bantuan persenjataan. Namun, ia mengakui tidak semua anggota Kelompok Kontak berinterpretasi sama. Sikap Qatar didukung Italia dan Inggris, namun ditentang oleh Inggris dan Jerman. Menteri Luar Negeri (Menlu) Italia Franco Frattini menegaskan mempersenjatai pemberontak Libia tidak bertentangan dengan Resolusi Dewan Keamanan PBB No 1973 (resolusi yang menjadi dasar hukum serangan koalisi internasional terhadap pasukan Khadafi). “Resolusi 1973 tidak melarang memberi bantuan persenjataan pada rakyat Libia untuk membela diri mereka (dari serangan Khadafi),” tegas Frattini. Sementara itu, Menlu Inggris William Hague menyatakan Inggris telah mengirimkan berbagai bantuan peralatan nontempur kepada pemberontak, dan akan tetap meneruskan bantuan tersebut. � dng/AFP/Rtr/I-1

Pergolakan Mesir

Tanggal Pengadilan Mubarak Belum Ditetapkan SHARM EL-SHEIKH – Mantan Presiden Mesir Hosni Mubarak dan kedua anaknya masih dalam status untuk menjalani pemeriksaan pihak kejaksaan. Namun, hingga kini, belum ditetapkan tanggal pengadilan yang harus mereka jalani, ujar sumber di pemerintahan Mesir, Kamis (14/4). Menurut laporan televisi negara itu, hari Rabu, mantan presiden bersama kedua anaknya, Alaa dan Gamal, tampaknya akan diinterogasi pada 19 April. “Mereka belum merujuk kepada pengadilan karena investigasi masih berlangsung,” tambah sumber itu kepada Reuters sambil menambahkan pihak kejaksaan sudah membentuk

BLOGSPOT.COM

Hosni Mubarak

komisi teknis untuk memeriksa berbagai dukumen dan berkas lainnya terkait tuduhan terhadap mereka. Sementara itu, kondisi ke-

sehatan mantan Presiden Mesir Hosni Mubarak, menurut sumber di angkatan bersenjata negara itu, Kamis (14/4) stabil. Namun, belum ada rencana untuk memindahkannya dari resor Sharm el-Sheikh Laut Merah. “Kesehatan Mubarak pada saat ini stabil tetapi belum betul-betul membaik,” ungkap sumber itu kepada Reuters, sambil menambahkan mantan presiden yang disingkirkan dalam aksi unjuk rasa pada 11 Februari baru bisa sedikit makan dan minum. “Belum ada rencana memindahkannya dari Sharm el-Sheikh pada saat ini.” Sumber di rumah sakit di Sharm el-Sheikh, tempat Mubarak dirawat, mengung-

kapkan bahwa hari Rabu kondisinya tidak stabil. Dia kini harus ditahan untuk masa 15 hari guna kepentingan penyelidikan atas tuduhan suap dan pembunuhan pengunjuk rasa. Kasus Mubarak ini memang berbeda karena penahanannya itu tidak melibatkan pihak Barat. Berbeda dengan dengan kasus Saddam Husein, di Mesir inisiatif menahan Mubarak terjadi di tengah maraknya tuntutan di dalam negeri supaya mantan presiden itu diadili. Masyarakat di jalan-jalan di Kairo melihat penangkapan itu sebagai pertanda positif. Seorang pengemudi taksi menyilangkan kedua tangannya yang diletakan di depan dadanya sebagai ejekan bahwa “Mubarak

diborgol”. Mahmoud Amreya, penjual ayam dan sandwich menyatakan, “Saya sangat gembira.” Sedangkan Ahmed Abdulsalem, akuntan pada sebah kedai kopi, menegaskan penangkapan itu sebagai sebuah langkah maju dan mengembalikan kembali martabat bangsa Mesir. “Pada rezim sebelumnya korupsi diberi jalan untuk tindak korupsi lebih besar. Dan itu sesuai untuk bertahan hidup,” ujarnya. “Korupsi di negara ini seperti spiral sampai ke bawah dari yang buruk sampai yang paling buruk di semua kasus. Yang kita alami sekarang ini lebih baik dibanding di bawah rezim penuh tekanan.” � eka/Rtr/CNN/AR-1

Paska Bencana

Desakan Mundur PM Jepang Menguat TOKYO – Tak kunjung selesainya krisis nuklir Fukushima mengakibatkan menguatnya desakan mundur terhadap Perdana Menteri (PM) Jepang Naoto Kan. Desakan itu tak hanya muncul dari partai oposisi terbesar Jepang, LDP (Liberal Democratic Party), namun juga dari parlemen. Kan, yang peringkat dukungan publiknya menurut hasil jajak pendapat hanya 30 persen, tengah mencoba menggalang koalisi untuk meloloskan rancangan anggaran belanja. Lolosnya anggaran belanja ini dapat membantu negaranya

bangkit kembali dari tiga bencana yang kini dialami Jepang (gempa dan tsunami 11 Maret, serta krisis nuklir Fukushima). Walaupun partai pimpinan Kan, DPJ (Democratic Party of Japan), menjadi pemegang suara mayoritas di majelis rendah, DPJ tetap membutuhkan bantuan LDP untuk meloloskan rancangan anggaran belanja tersebut di majelis tinggi. DPJ hanya memiliki sedikit kursi di majelis tinggi, dan tanpa bantuan LDP, rancangan anggaran belanja mereka akan ditolak. Namun, Ketua LDP Sadaka-

zu Tanigaki ternyata lebih memilih meminta Kan segera mundur dari kekuasaannya. “Waktunya telah tiba bagi Kan untuk memutuskan, dia mau tetap (berkuasa) atau mundur saja,” kata Tanigaki, Kamis (14/4), seperti dikutip kantor berita Kyodo. Kyodo mengabarkan bahwa desakan mundur juga telah disuarakan oleh ketua majelis tinggi parlemen, Takeo Nishioka. Meskipun demikian, para pengamat politik Jepang menyatakan kecil kemungkinannya Kan, yang pertama kali menduduki kekuasaannya se-

jak 2006, akan bersedia menuruti desakan mundur tersebut. “Kan mungkin akan mengabaikan tuntutan itu,” kata Koichi Nakano, guru besar Universitas Sophia, Jepang. “Jika mereka mendahulukan kepentingan nasional, apakah mereka akan meminta Kan mundur?” Limbah Cair Di pusat terjadinya krisis nuklir, PLTN Fukushima, para mekanik bergulat menemukan cara baru untuk mengatasi bertumpuknya limbah cair beradioaktif di reaktor nomor 2, yang telah menghalangi mereka mendekati

dan memperbaiki pompa pendingan internal di reaktor itu. “Tampaknya akan sulit memindahkan seluruh limbah cair ini walau tetap perlu dilakukan agar pekerjaan perbaikan pompa pendingin dapat dilanjutkan. Kami mungkin harus memikirkan juga cara lainnya,” kata Hidehiko Nishiyama, Wakil Direktur Umum Badan Keamanan Energi Nuklir Jepang. Nishiyama menyatakan ada sekitar 20.000 ton limbah cair beradioaktif yang kini bertumpuk di terowongan dan ruangan bawah reaktor nomor 2. � dng/Rtr/I-1

WASHINGTON – Para pejabat pemerintahan Amerika Serikat (AS) menegaskan bahwa Iran membantu Suriah dalam upaya menekan pengunjuk rasa prodemokrasi dengan memberikan berbagai peralatan yang diperlukan. Menurut koran Wall Street Journal (WSJ), Kamis (14/4), yang mengutip para pejabat AS itu, peralatan yang disalurkan Iran itu digunakan untuk menumpas pemprotes dan memonitor kelompok oposisi di Suriah. Diperkirakan pengiriman peralatan itu akan semakin banyak mengalir ke Suriah. WSJ menambahkan berdasarkan komunikasi yang disadap di kalangan pejabat Iran, terungkap bahwa ternyata bantuan itu bukan hanya diberikan kepada Suriah, tetapi juga ke kelompok Syiah di Bahrain dan Yaman. Semua bantuan itu ternyata juga ditujukan untuk mengguncang aliansi negara-negara itu dengan AS di negara-negara tersebut, tulis WSJ. “Kita percaya Iran membantu pemerintah Suriah dalam upaya menekan rakyatnya sendiri,” tegas pejabat AS itu sambil menambahkan bahwa Teheran membagikan pengalaman dari penumpasan pergolakan pasca pemilu 2009. Pergolakan itu bertujuan menyingkirkan Presiden Iran Mahmoud Ahmadinejad. Iran juga memberikan bantuan teknis kepada Damaskus, kata pejabat Departemen Pertahanan AS kepada WSJ, untuk memonitor komunikasi online dari kelompok oposisi ke organisasi pemprotes. Protes sudah merebak di seluruh wilayah Suriah selama empat minggu ini. Dan demonstrasi hari Kamis (14/4) terjadi di kota terbesar kedua di negara itu, Aleppo. � eka/AFP/AR-1

» Tahun Baru

»

REUTERS/ANDREW BIRAJ

Penduduk di kota Dhaka, Banglades berpawai sambil membawa replika seekor buaya merayakan tahun baru Bengali, Kamis (14/4).

Oposisi Yaman Tolak Mediasi GCC SANAA – Oposisi Yaman menolak tawaran bergabung dalam pembicaraan yang dimediasi Gulf Cooperation Coucil (GCC) di Arab Saudi. Pembahasan itu akan mencakup penyerahan kekuasaan dan menetapkan tenggat waktu dua minggu bagi Presiden Ali Abdullah Saleh untuk mundur. Menteri-menteri luar negeri GCC menegaskan mereka akan mengundang Presiden Saleh dan lawan-lawan politiknya untuk pembicaraan mediasi mengenai peralihan kekuasaan. Namun, oposisi justru menolak tawaran itu. “Kita sudah memperbarui tekanan kita mengenai tuntutan untuk mempercepat proses turunnya Presiden Saleh dalam dua minggu. Karena itu, kita tidak akan pergi ke Riyadh,” tegas Mohammed al-Mutawakkil, salah satu pemimpin oposisi. Penolakan itu juga karena disebutkan Presiden Saleh akan mendapat surat bebas tuntutan dan tidak ada keputusan segera menyerahkan kekuasaan. Pengalihan kekuasaan di negara itu secara teknis terlaksana sesuai jadwal, yaitu pada pemilihan presiden 2013. Inilah yang tidak diterima oleh oposisi. Arab Saudi dan Barat, aliansi Yaman, khawatir ketegangan yang bekepanjangan di negara-negara Semenanjung Arab dapat memicu bentrokan antara militer dan oposisi, di ibu kota Sanaa dan di mana saja. Hal ini dapat menyebabkan kekacauan yang justru akan menguntungkan kelompok al-Qaeda yang bercokol di Yaman. Namun, beberapa oposisi mengisyaratkan bahwa pembicaraan bisa dilakukan paling cepat hari Sabtu (16/4), sebelum Mutawakkil mengatakan bahwa usulan GCC tidak sesuai. � eka/Rtr/AR-1


6

MEGAPOLITAN

Jumat

15 APRIL 2011

LINTAS WILAYAH

KORAN JAKARTA

®

» Melawan Arah

Kepulauan Seribu Butuh Kapal Layanan Keliling JAKARTA – Kabupaten Kepulauan Seribu mengusulkan tiga prioritas kegiatan dalam musyawarah perencanaan pembangunan (Musrembang) tahun 2011. Ketiga kegiatan tersebut ialah pengadaan kapal untuk operasional pelayanan terpadu, serat optik, dan rumah singgah bagi warga Kepulauan Seribu. “Saat ini, salah satu kendala yang dihadapi adalah di bidang tata kelola peDOK KJ merintahan karena belum optimalnya pelayanan publik. Untuk itu, kita usulFauzi Bowo kan pengadaan kapal pelayanan terpadu keliling yang berfungsi sebagai kantor kapal yang mengunjungi pulau-pulau permukiman yang terdiri dari 11 pulau,” kata Bupati Kepulauan Seribu Ahmad Ludfi seusai pembukaan Musrenbang 2011, Kamis (14/4). Selain tiga kegiatan usulan prioritas, Musrenbang tahun ini akan membahas usulan lainnya, seperti perbaikan Jembatan Cinta di Pulau Tidung, penambahan tenaga medis, peningkatan jaminan kecelakaan kerja, serta pembuatan tanggul. “Kami akan lihat nantinya kegiatan mana saja yang menjadi kebutuhan mendesak bagi masyarakat Kepulauan Seribu ini,” imbuhnya. Gubernur DKI Jakarta Fauzi Bowo mengatakan Kepulauan Seribu merupakan bagian tidak terpisahkan dari DKI Jakarta. Untuk itu, pihaknya menyetujui usulan pengadaan kapal pelayanan terpadu tersebut. “Kebutuhan kapal keliling untuk pelayanan terpadu merupakan bentuk komitmen pelayan kepada warga. Saya setuju dan saya dukung. Kapal pengadaan dari Dinas Perhubungan akan ditambah. Ini untuk kepentingan masyarakat di Pulau Seribu. Kapal pelayanan terpadu sudah bisa dioperasikan pada pertengahan 2012,” tegas Fauzi. Untuk usulan lainnya, tambah Fauzi, akan dilihat sesuai dengan kebutuhan masyarakat di Kepulauan Seribu. Pihaknya juga menyarankan agar Kepulauan Seribu menetapkan satu kawasan unggulan, baik di kabupaten, kecamatan, maupun di kelurahan. Nantinya kawasan unggulan tersebut ditangani secara terintegrasi dan terpadu, seperti sarana dan prasarana, pendidikan, dan kesehatan. � mza/P-2

» Bongkar Warung

»

Pengendara sepeda motor memadati Jalan Raya Bekasi Km 22, Cakung, Jakarta Timur, Kamis (14/4). Kepadatan arus lalu lintas tersebut disebabkan oleh banyaknya pengendara sepeda motor dan angkutan umum yang berlawanan arah pada saat jam sibuk.

ANTARA/UJANG ZELANI

Kasus Penagih Utang l Kapolda Yakin Terjadi Kekerasan

Citibank Digugat Rp3 Triliun Gugatan perdata terpaksa dilakukan karena pihak Citibank tidak menanggapi somasi yang dilayangkan sebelumnya oleh pihak keluarga.

Wijaya Kusuma, Klender, Jakarta Timur, Kamis (14/4). Berdirinya warung tersebut mengakibatkan sampah menyumbat saluran air sehingga saluran air mudah meluap saat turun hujan.

JAKARTA – Keluarga almahum Irzen Octa, korban penganiayaan penagih utang (debt collector) sewaan Citibank, mengajukan gugatan perdata kepada Citibank NA, dalam hal ini Citibank NA Indonesia, sebesar 3 triliun rupiah. Nilai gugatan itu didasarkan pada kerugian materiil dan immateriil. Gugatan tersebut didaftarkan oleh istri almarhum Irzen Octa, Esi Ronaldi, didampingi kuasa hukumnya, OC Kaligis, ke Pengadilan Negeri Jakarta Pussat dengan nomor 161/ PDT.C/2011/PN.JKT.PST, Kamis (14/4). “Kami sudah mengajukan gugatan perbuatan melawan hukum terhadap Citibank NA cq Citibank NA Indonesia,” kata OC Kaligis. Dalam gugatannya,

Tangerang Bangun 50 TPST

Keamanan Lingkungan

TANGERANG – Pemerintah Kota Tangerang, Banten, berencana membangun 50 Tempat Pembuangan Sampah Terpadu (TPST) pada 2012. Hal ini dilakukan sebagai langkah mengatasi sampah-sampah dari masyarakat yang belum tertampung secara maksimal. Kepala Dinas Kebersihan dan Pertamanan Pemkot Tangerang Karsidi mengakui permasalahan sampah sampai saat ini belum bisa diatasi secara maksimal. Dengan dibangunnya TPST sebanyak itu, diharapkan masalah sampah di permukiman warga bisa diselesaikan. Ia menyebutkan saat ini baru ada dua TPST, yakni di Kecamatan Cibodas dan Cipondoh. Karsidi menuturkan 50 TPST yang akan dibangun tersebut nantinya tersebar di setiap kelurahan, dengan dua kelurahan terdiri dari satu TPST. “Sampah di dua kelurahan bisa diatasi di TPST, dan untuk residunya sekitar 15 persen yang akan dialihkan ke TPA Rawa Kucing. Adanya TPST ini juga akan mengurangi volume sampah di TPA Rawa Kucing,” kata dia, Kamis (14/4). Lahan yang dibutuhkan untuk pembangunan TPST ialah sekitar 500 hingga 1.000 meter. Sementara itu, pihaknya meminta masyarakat bersama-sama menjaga kebersihan lingkungan dan membuang sampah pada tempatnya. “Partisipasi masyarakat sangatlah besar demi terciptanya Kota Tangerang yang bersih dan sehat,” jelasnya. � Ant/P-2

JAKARTA — Kapolda Metro Jaya Irjen Sutarman menegaskan Polda Metro Jaya akan menindak tegas pelaku tawuran antarkelompok massa, termasuk oknum yang menyuruhnya. Polda tidak takut dengan orang “kuat” di belakang organisasi kemasyarakatan (ormas). Ketua atau pemimpin ormas yang melanggar hukum tetap ditindak. “Kita tidak takut menangkap otak intelektual dari ormas yang sering membuat ulah dan bentrok fisik yang mengakibatkan jatuhnya korban jiwa. Kita akan berantas termasuk orang yang menyuruhnya,” kata Sutarman, Kamis (14/4). Pernyataan Sutarman terkait dengan peristiwa tawuran

KORAN JAKARTA/BRAM SELO AGUNG

Petugas Satuan Polisi Pamong Praja memindahkan » sebuah warung yang berdiri di atas saluran air di Jalan

Kaligis menyebutkan bahwa tergugat telah lalai dan tidak taat dalam menjalankan kewajibannya sebagai perusahaan perbankan. Citibank dinilai telah menempuh atau melakukan cara-cara yang merugikan kepentingan nasabahnya dengan cara kekerasan dalam penagihan kredit. Ia menuturkan perbuatan Citibank tidak sesuai dengan Pasal 29 Ayat 3 UU Nomor 10 Tahun 1998 tentang perubahan atas UU Nomor 7 Tahun 1992 tentang Perbankan. Inti dari UU tersebut ialah bank wajib menempuh cara-cara yang tidak merugikan bank dan kepentingan nasabah dalam memberikan kredit atau pembiayaan. Kaligis menambahkan gugatan perdata ini terpaksa di-

lakukan karena pihak Citibank tidak juga menanggapi somasi yang sudah dilayangkan sebelumnya oleh pihak keluarga. “Pendekatan somasi tidak digubris,” ujarnya. Sebelumnya, kata dia, pihaknya sudah mengajukan somasi kepada Citibank dengan tuntutan 30 miliar rupiah. Pihak pengacara menetapkan jangka waktu delapan hari terhitung dari tanggal pengiriman somasi tersebut. Namun, hingga hari ini, yang merupakan batas somasi, pihak Citibank tidak juga memberikan jawaban. “Dalam hal ini, yang dirugikan kan keluarga Irzen. Anakanaknya kehilangan ayah dan istrinya kehilangan suami. Padahal, Irzen masih punya cukup waktu untuk membesarkan anak-anaknya,” ujarnya. Menurut Kaligis, penagih utang yang menyebabkan kematian suami kliennya ini dinilai sudah melanggar hukum. Karena itu, seharusnya mereka segera ditindak tegas dan pihak Citibank harus ber-

tanggung jawab. Secara terpisah, Vice President Customer Care Citibank Hotman Simbolon mengakui bahwa penyidik Polrestro Jakarta Selatan memanggil dirinya untuk melakukan pemeriksaan terkait kematian Irzen Octa. “Iya betul pemeriksaannya sore ini (Kamis, 14/4),” kata dia di Markas Polrestro Jakarta Selatan. Hotman mengatakan penyidik meminta keterangan tentang kegiatan penagih utang yang direkrut pihak Citibank. Namun, pejabat bank swasta asing itu mengaku bukan dirinya yang menandatangani kerja sama antara pihak Citibank dan penagih utang untuk mengatasi tagihan kartu kredit nasabah Citibank. Menurut Hotman, penandatanganan kerja sama Citibank dengan penagih utang ditangani tim lainnya. Kapolda Yakin Secara terpisah, Kapolda Metro Jaya Irjen Sutarman menegaskan kematian Irzen Octa

disebabkan kekerasan. Keyakinan itu diperoleh berdasarkan pemeriksaan Kepolisian. “Berdasarkan hasil pemeriksaan memang ada kekerasan.” “Kan kejadiannya begitu diinformasikan utangnya dari 48 juta rupiah menjadi 100 juta rupiah. Itu saja sudah bisa bikin orang shock dan mati. Bagaimana jika ditambahkan perlakuan debt collector yang menggebrak meja dan disentuh sedikit. Pasti meninggal,” tuturnya. Ketika ditanya soal hasil visum korban, Kapolda menegaskan pihak keluarga tidak boleh melihat hasil visum Irzen Octa. “Visum itu untuk kepentingan penyidikan, bukan untuk kepentingan keluarga,” tegasnya. Terkait dengan permintaan pihak keluarga agar dilakukan visum ulang karena ada dua hasil visum tentang kematian Irzen, dia mengatakan bahwa penyidik tidak pernah memberikan hasil autopsi kepada pihak mana pun. � frn/Ant/P-2

Polda Akan Tindak Ormas Pelaku Tawuran yang mengakibatkan satu korban tewas di Kompleks Palem Seribu Rumah Toko (Ruko), Cengkareng, Jakarta Barat, Rabu (13/4) dini hari. Perkelahian yang menewaskan seorang anggota Satuan Perlindungan Masyarakat (Linmas) Cengkareng bernama Ahmad Yani itu diduga dipicu persoalan perebutan lahan parkir antara warga setempat dan petugas keamanan ruko. Karena itu, Kapolda berharap Pemprov DKI Jakarta dapat mengatur parkir liar yang ada di DKI Jakarta agar tidak menjadi lahan rebutan. “Untuk urusan pidananya, polisi yang menindak, tapi keberadaan parkir liar wewenangnnya ada di Pemprov.”

DOK KJ

Sutarman

Menanggapi hal tersebut, Sekretaris Daerah Provinsi DKI Jakarta Fajar Panjaitan mengatakan kewenangan mengatur parkir liar memang berada di Pemprov, namun untuk sejumlah kasus parkir liar yang berada

di lingkungan ruko merupakan kewenangan pengembang. “Pemprov tidak memiliki kewenangan dalam mengatur parkir liar di dalam ruko,” jelasnya. Meski tidak dapat mengatur, Fajar mewanti-wanti pihak pengembang untuk mengatur perpakiran agar tidak menjadi rebutan oleh sejumlah pihak. Bila perebutan lahan parkir masih kerap terjadi, pihaknya akan mengeluarkan kebijakan penutupan setiap parkir yang berada di lokasi pengembang. “Teknis penutupannya nanti ada di UPT parkir, tapi pasti kita akan susun rencana itu bila memang bentrok rebutan lahan parkir sudah sangat mengkhawatirkan,” jelasnya. Sementara itu, lahan parkir

PT Titu Harmoni yang menjadi arena bentrok berdarah antara warga dan petugas keamanan di kawasan Taman Palem, Cengkareng, Jakarta Barat, dinyatakan status quo. Wali Kota Jakarta Barat Burhanudin mengatakan status quo itu diberikan karena PT Titu menggunakan jasa pengamanan yang tidak berbasis komunitas sehingga hal tersebut ditenggarai memicu terjadi konflik di masyarakat. Status quo, kata dia, akan diberlakukan hingga akhir bulan sampai ada kesepakatan tentang penggunaan jasa pengamanan. ‘’Status lahan parkirnya saat ini status quo dan telah diambil alih oleh pemerintah,” ujarnya. � frn/P-2

Penutupan Jalan

Jumlah Pengunjung Mal Ambasador Turun JAKARTA – Penutupan sebagian ruas dan pengurangan lajur Jalan Dr Satrio, atau lebih dikenal dengan Jalan Cassablanca, berimbas negatif terhadap pelaku bisnis di kawasan tersebut. Kemacetan parah di sepanjang jalan alternatif menuju kawasan itu mengakibatkan kunjungan konsumen ke sentra bisnis di kawasan tersebut menurun drastis. Pemilik Toko Tango Notebook di Mal Ambasador, Fajar, mengakui sejak ditutupnya sebagian ruas Jalan Cassablanca, pengunjung menurun hingga 30 persen. Jika sebelumnya, dalam sehari, lebih dari sepuluh pengunjung mendatangi ge-

rainya, sekarang berkurang jauh. Hal sama dialami pedagang telepon seluler. M Yusuf, pemilik kios GPS Navigasi dan Aksesoris di Mal Ambasador, mengatakan selama penutupan sebagian ruas Jalan Cassablanca, jumlah pengunjung ke tokonya berkurang sekitar 25 persen. “Kami pasrah saja. Keadaan ini sudah dibicarakan dengan pihak pengelola mal.” Sementara itu, Manajer Toko Buku Trimedia Harianto Wijaya mengatakan untuk menghadapi penurunan penjualan ini, pihaknya mulai mencari solusi. “Strateginya, terpaksa akan lebih banyak mempromosi-

kan produk lewat media online. Dengan strategi tersebut, diharapkan omzet tokonya tidak turun drastis karena barang yang dipesan bisa langsung diantar ke konsumen,” kata dia. Hal berbeda dialami sektor usaha makanan siap saji seperti KFC. General Manager Business Development PT Fastfood Indonesia Gandhi Lie mengatakan penutupan sebagian ruas jalan tidak terlalu berpengaruh terhadap jumlah pengunjung di restorannya. Ia menuturkan imbasnya pasti ada terhadap penjualan KFC, namun tidak terlalu signifikan karena masih banyak pegawai perkantoran di seki-

tar kawasan itu. “Pengunjung atau konsumen KFC 75 persen berasal dari internal (kawasan Cassablanca) dan 25 persennya dari luar. Jadi imbasnya tidak terlalu signifikan,” katanya. Sementara itu, bisnis sektor properti, seperti penjualan dan penyewaan kantor dan apartemen, tak terpengaruh. Menurut Direktur Century 21 Indonesia Meiko Handoyo, dalam jangka panjang, dibangunnya jalan layang di Jalan Satrio justru akan mendongkrak sektor properti di kawasan ini. “Saat ini tidak ada masalah, dampak negatif jangka pendek pembangunan paling hanya macet,” katanya. � mza/P-2


KORAN JAKARTA

SPORT

®

Jumat

15 APRIL 2011

7

Persaingan Makin Panas SOLO – Persaingan seri ketiga putaran kedua Sampoerna Hijau Voli Proliga 2011 di GOR Sritex Arena, Solo, yang akan digelar mulai hari ini, Jumat (15/4), hingga Minggu (17/4) nanti, bakal semakin panas. Pasalnya, nasib beberapa tim untuk lolos ke babak empat besar (final four) akan banyak ditentukan di seri ini. Salah satunya adalah tuan rumah Semarang Bank Jateng. Tim pendatang baru ini akan bertarung dua kali, yakni melawan Palembang Bank Sumsel Babel pada Jumat (15/4) dan Jogja Yuso Gunadarma pada Minggu (17/4) nanti. Sisa laga lainnya dilaksanakan di Bontang, pekan depan, melawan Jakarta BNI 46. Menurut pelatih Bank Jateng, Rohadi Mulyo, tim asuhannya menargetkan meraih kemenangan untuk menjaga peluang lolos ke babak empat besar. “Tidak ada jalan lain. Kalau tidak menang, berat untuk berbicara di empat besar,” kata Rohadi. Pertandingan lainnya, Surabaya Samator yang hanya butuh satu kemenangan lagi untuk lolos ke empat besar harus berjuang di dua pertandingan sisa. Ayip Rizal dan kawankawan akan berhadapan dengan Jakarta BNI 46 hari ini, Jumat (15/4) dan Jakarta Electric PLN pada Minggu (17/4). Kendati Jakarta BNI 46 baru mengantongi dua kemenangan di musim ini bukan berarti mereka menjadi lawan ringan. Pasalnya, grafik permainan tim asuhan Chandra Halim ini semakin meningkat di putaran kedua. Peningkatan itu ditunjukkan saat membuat kewalahan tim kuat Bank Sumsel Babel yang dipaksa bertanding hingga lima set. Di bagian putri, Jakarta Electric PLN akan bertarung untuk mempertahankan rekor tak terkalahkannya di dua laga, masing-masing menghadapi Jakarta Popsivo Polwan pada Sabtu (16/4) dan Jakarta TNI AU pada Minggu (17/4). Jika mampu memenangi dua laga itu, tim asuhan pelatih asal China, Tian Mei, ini bakal menjuarai putaran kedua dengan meraih hadiah uang sebesar 10 juta rupiah. Di putaran pertama, Electric PLN juga menjadi juara. � ben/Ant/S-1 Jadwal Proliga Jumat (15/4) Putri 14.00

Popsivo Polwan vs

Jakarta TNI AU

16.00

Jakarta BNI 46 vs

Samator

18.00

Bank Sumsel Babel vs

Bank Jateng

Putra

HASIL Hasil NBA Kamis (14/4) WIB Oklahoma City

106 vs

110 Milwaukee Bucks

Boston Celtics

112 vs

102 New York Knicks

Charlotte Bobcats Chicago Bulls

96 vs

85

Atlanta Hawks

97 vs

92 New Jersey Nets

Cleveland

100 vs

93

Washington

Dallas Mavericks

121 vs

89

New Orleans

Orlando Magic

92 vs

74

Indiana Pacers

Utah Jazz

107 vs

103

Denver Nuggets

Minnesota

102 vs

121 Houston Rockets

Philadelphia

100 vs

104

Detroit Pistons

79 vs

97

Miami Heat

Sacramento

108 vs

116

LA Lakers

Golden State

110 vs

86

Portland

LA Clippers

110 vs

103

Memphis

Phoenix Suns

106 vs

103

San Antonio

Toronto Raptors

Babak Playoff Wilayah Timur Chicago

vs

Orlando

vs

Atlanta

Boston

vs

New York

vs

Philadelphia

Miami

Indiana

Wilayah Barat San Antonio

vs

Oklahoma City

vs

Memphis Denver

Dallas

vs

Portland

LA Lakers

vs

New Orleans

ANTARA/HO-HENDAR

PANTAU PELATNAS I Ketua PB ISSI Fanny Tandjung (3 kiri) bersama Asisten Vice President Media Relation PT Telkom Desnaidi Aziz (4 kiri), Pelatih Timnas Balap Sepeda Wahyudi (2 kanan), dan atlet balap sepeda berpose sebelum memulai latihan di Subang, Jawa Barat, Kamis (14/4).

Balap Sepeda Targetkan 10 Emas

Andy Murray AFP/VALERY HACHE

Murray Mulai Bangkit Andy Murray sukses mengakhiri masa kelamnya setelah memetik kemenangan perdana di Monte Carlo. Namun, kebangkitannya ini masih akan diuji petenis Prancis, Gilles Simon. MONTE CARLO – Setelah paceklik kemenangan selama tiga bulan terakhir, Andy Murray meraih kemenangan pertamanya. Petenis peringkat empat dunia itu berhasil meraih kemenangan perdananya sekaligus memastikan satu tempat di putaran ketiga Monte Carlo Masters. Kebangkitan Murray ditandai dengan kemenangan meyakinkan atas petenis veteran Republik Ceko, Radek Stepanek, di putaran kedua, Kamis dini hari (13/4) WIB. Petenis berusia 23 tahun kelahiran Skotlandia berkewarganegaraan Inggris ini menang mudah 6-1 6-4 atas Stepanek yang bertanding di ajang ini dengan berbekal wild card. Murray menyudahi perlawanan petenis berusia 32 tahun itu dalam rentang waktu satu jam 32 menit. Di putaran ketiga, pembuktian kebangkitan Murray masih diuji oleh petenis Prancis, Gilles Simon, pada pertandingan yang berlangsung dini hari tadi. Petenis Prancis peringkat 24 dunia itu memastikan diri lolos ke putaran tiga seusai menundukkan petenis Spanyol, Albert Montanes, dengan 6-3, 6-4 dalam waktu satu jam 33 menit. Murray mengaku sangat senang dengan kemenangan perdananya tersebut. “Saya bermain sangat bagus dan mendominasi pertandingan. Saya tidak memberikan ke-

sempatan kepada lawan untuk mengembangkan perminannya,” ujarnya seusai laga. Kondisi cuaca dinilai Murray juga mendukung kemenangannya. Selain itu, ia juga merasa sangat cocok dengan lapangan tanah liat Monte Carlo Country Club. “Atmosfernya sangat mendukung. Ini adalah lapangan terbagus untuk bertanding,” sambungnya. Murray sejauh ini unggul 4-1 dalam 5 pertemuannya dengan Simon. “ Dia pemain yang sangat tangguh. Tidak banyak membuat kesalahan. Aku sudah bertanding beberapa kali dan dia sulit dikalahkan. Tapi, jika saya bermain seperti yang saya lakukan hari ini (Kamis), intensitas yang baik, saya yakin menang.” Bagi Murray, kemenangan juga akan memotivasinya untuk tampil percaya diri pada ajang Grand Slam Prancis Terbuka bulan depan. “Saya menyukai lapangan tanah liat, di Prancis Terbuka nanti juga tanah liat dan saya akan bermain bagus di sana,” ujarnya. Ini adalah kemenangan pertama Murray sejak kalah di partai final Australia Terbuka, akhir Januari lalu. Setelah Australia Terbuka, Murray selalu kandas di pertandingan pertamanya di tiga turnamen, yakni di Rotterdam Terbuka, Indian Wells, dan Miami Terbuka.

Keberhasilan Murray melalui masa sulit sepanjang tahun 2011 ini memang tak lepas dari peran Darren Cahill. Cahill sendiri diketahui merupakan pelatih baru Murray. Kehadiran pelatih baru itu diyakini telah mengembalikan permainan terbaik bagi petenis Britania Raya itu untuk beraksi di Monte Carlo. Tidak hanya itu, pengalaman yang dimiliki Cahill diyakini bakal mengangkat prestasi Murray musim ini. Setelah mengakhiri kerja sama dengan konsultan paro waktu, Alex Corretja, bulan lalu, Murray kini ditangani oleh Cahill dan Sven Groeneveld sebagai asisten selama ajang di lapangan tanah liat. Keyakinan naiknya prestasi Murray setelah dilatih Cahill diungkap oleh petenis putri nomor satu dunia, Caroline Wozniacki. Hadir sebagai undangan dan ikut berlatih bersama para petenis putra di Monte Carlo, Wozniacki yang pekan lalu sukses meraih gelar juara di ajang Family Circle Cup di Charleston berkomentar tentang pelatih baru Murray tersebut. “Mereka (Cahill dan Groenneveld) akan memberi masukan yang mungkin akan membawa perubahan besar dalam pertandingan. Darren dan Sven sudah lama di tur, mereka memiliki pengalaman. Mereka hanya butuh sedikit mengenal pemain lebih dulu,” kata Wozniacki. Wozniacki menilai Cahill akan sangat membantu untuk meningkatkan permainan “Bagi kami, Cahill adalah pelatih yang cakap. Dia orang yang sangat positif. Dia bisa

membantu memperbaiki pukulan voli dan servis dan dia hebat untuk itu. Dia juga bagus untuk teknik maupun taktik,” sambungnya. Murray yang belum memenangi satu pertandingan pun sejak 28 Januari sudah tidak didampingi pelatih tetap sejak dia berpisah dengan Miles Maclagan seusai Grand Slam Wimbeldon akhir tahun lalu, ketika dia mencapai semifinal. Pengalaman Cahill memang tidak bisa dipandang sebelah mata. Sejumlah nama besar pernah bekerja sama dengannya, seperti Andre Agassi, Lyeyton Hewitt, sementara Groeneveld pernah berada dalam tim yang sama dengan Greg Rusedski, Michael Stich, dan Monica Seles. Nadal Ditantang Ljubicic Sementara itu, petenis unggulan pertama Rafael Nadal tanpa kesulitan berarti melaju ke perempat final Monte Carlo setelah mengatasi perlawanan petenis Prancis Richard Gasquet. Jagoan tanah liat ini melaju ke perempat final setelah menang atas unggulan ke-13 itu dengan straight set 6-2, 6-4. Pada babak perempat final hari ini, Jumat (15/4), Nadal yang berambisi meraih gelar ketujuh kalinya secara beruntun akan ditantang Ivan Ljubicic yang tampil cemerlang pada turnamen ini. Ljubicic sukses menembus perempat final setelah di putaran kedua mengalahkan unggulan ke-12, Jo Wilfred Tsonga, dan menang atas unggulan kelima, Thomas Berdych, di putaran ketiga, kemarin. � ben/Rtr/ AFP/S-1

Chris John Minta Timbang Badan di Malam Hari JAKARTA – Kubu Chris John meminta proses timbang badan dilakukan malam hari. Desakan tersebut berbeda dengan kebiasaan “The Dragon” yang selama ini selalu bersedia melakukan timbang badan sore hari. Namun, menjelang duel dengan Daud “Cino” Yordan, pelatih sekaligus manajer Chris John, Craig Christian, meminta timbang badan dilakukan pukul 18.00 WIB atau 19.00 WIB. Menurut Craig, aturan WBA menyebutkan timbang badan dilakukan 24 jam sebelum bertanding sebab pertandingan antara Chris dan Daud baru akan dilakukan sekitar pukul 22.00 WIB pada Minggu (17/4) di Jakarta International Expo/Arena Pekan Raya Jakarta, Kemayoran. Karena alasan itu, proses timbang badan malam hari dianggapnya wajar. Menanggapi permintaan Craig itu, pelatih Daud Yordan, Damianus Yordan, menolaknya. Damianus meminta timbang badan

sebaiknya dilakukan sore hari. Tujuannya, untuk memberi kesempatan kepada petinju memulihkan kondisinya setelah puasa sebelum melakukan timbang badan. “Kami akan ikuti aturan WBA. Kalau timbangnya malam hari, rasanya kurang tepat. Petinju tak punya banyak waktu untuk memulihkan kondisinya. Aturan WBA itu memang mengatakan timbang badan dilakukan paling lambat 24 jam sebelum bertanding. Artinya lebih cepat lebih baik,” ungkap Damianus, yang juga kakak kandung Daud Yordan itu. Menurut Ketua Harian KTPI Tommy Halauwet, timbang badan sebaiknya di-

lakukan pukul 16.00 WIB. Hal itu dimaksudkan memberi kesempatan kepada petinju yang kelebihan berat untuk bisa menurunkan beratnya. “Kalau malam baru timbang badan, lalu ada yang kelebihan berat, tentu ia harus me-

Chris John

nurunkan saat itu dalam tempo dua jam. Bila itu terjadi, jelas petinju yang menurunkan berat itu hanya punya waktu sedikit untuk memulihkan

Daud Yordan ANTARA/PUSPA PERWITASARI

kondisinya. Ini harus dipahami semua petinju dan kubunya. Maka, sebaiknya timbang badan dilakukan pukul 16.00 WIB. Tapi, apa pun kita harus ikut aturan WBA,” tutur Tommy. WBA sendiri baru akan memberikan keputusan mengenai waktu dan tempat proses timbang badan hari ini, Jumat (15/4). Sementara itu, Daud Yordan di sela-sela public training di Mall Pondok Indah 2, kemarin, mengungkapkan dirinya lebih fokus untuk meraih kemenangan daripada menang KO atas Chris John. “Bagi saya, tidak penting harus KO, TKO, atau menang angka. Yang penting adalah saya bisa mengalahkan Chris John. Jika saya memikirkan harus menang KO, maka itu akan membebani saya dan tidak bisa berkonsentrasi,” ungkapnya. Laga nanti akan menjadi ujian bagi Chris John untuk mempertahankan gelarnya untuk ke-14 kali secara beruntun. � ben/S-1

SUBANG – Pengurus Besar Ikatan Sepeda Sport Indonesia (ISSI) membidik 10 emas pada pesta olah raga terbesar di Asia Tenggara, yaitu SEA Games 2011, di Tanah Air, 11-25 November nanti. Ketua Umum PB ISSI Phanny Tanjung mengatakan target yang dicanangkan memang cukup tinggi. Namun, target tersebut dinilai cukup realistis karena SEA Games akan digelar di kandang sendiri. “Sebetulnya kami hanya menargetkan hasil maksimal saja, tapi yang namanya target harus riil. Makanya kami menargetkan harus mampu merebut minimal 10 medali emas,” ungkap Phanny di sela-sela peninjauan pelatnas balap sepeda di Subang, Kamis (14/4). Menurut Phanny, 10 medali emas yang ditargetkan bukan berasal dari satu nomor saja, tetapi dari empat nomor yang dipertandingkan pada cabang balap sepeda, yaitu road race, track, BMX, dan MTB. Untuk merealisasikan target tersebut, kata dia, pihaknya bersama jajaran pelatih terus menggenjot latihan para atlet yang saat ini menjalani pelatnas. “Untuk road race dan track sementara ini masih latihan di Subang. Untuk MTB latihan di Sentul,” tambahnya. Phanny menjelaskan secara umum perkembangan atlet yang telah menjalani pelatnas sejak awal tahun lalu mulai menunjukkan peningkatan, terutama pada fisik dan mental. Apalagi seluruh atlet pelatnas telah menjalani Diklat Pembentukan Karakter di Pusdikpassu Batujajar, Bandung. Namun, kondisi itu harus ditingkatkan karena calon lawan pada ajang dua tahunan ini juga terus menggenjot kemampuannya agar mampu menyaingi kemampuan pebalap tuan rumah. “Atlet yang menjalani pelatnas di sini (Subang) harus mampu menempuh jarak 800-1.000 kilometer per minggu. Latihan itu difokuskan untuk meningkatkan daya tahan tubuh. Yang jelas, program latihan telah terjadwal dengan baik,” ujar pelatih kepala pelatnas, Wahyudi. Menurut Wahyudi, jumlah atlet dari semua nomor yang mengikuti pelatnas ada 78 orang. Jumlah tersebut akan terus berkurang karena tidak lolos seleksi hingga jumlahnya 100 persen pada bulan Juli atau 47 atlet. � ben/Ant/S-1

Biliar Bidik Dua Emas JAKARTA – Keberhasilan meraih satu medali perunggu di Asian Games 2010 melalui atlet Irsal Afrineza Nasution diharapkan akan mendongkrak mental tim biliar Indonesia di SEA Games mendatang. Cabang biliar ditargetkan menyumbang dua medali emas pada gelaran pesta olah raga se-Asia Tenggara tersebut. Target meraih medali emas itu dinilai tidak berlebihan karena di kawasan Asia Tenggara, Indonesia cukup diperhitungkan bersama Filipina. Jumlah medali yang cukup banyak membuat biliar bisa menjadi salah satu lumbung medali bagi Indonesia. “Biliar itu lumbung medali, di Asian Games 2010 kita dapat medali perunggu. Semoga biliar bisa jadi lumbung emas,” kata Menegpora Andi Mallarangeng dalam jumpa pers kick-off Guinness World Series of Pool 10 Ball Challenge di Hotel Ritz Carlton, Kuningan, Jakarta, Kamis (14/4). Menanggapi harapan Menegpora itu, Ketua Umum PB POBSI Tutuk Kurniawan tak berani pasang target tinggi. Menurut dia, target itu harus realistis. “Chance (peluang) kita hanya mendapat dua medali saja,” ujar Tutuk. Dia menambahkan salah satu atlet andalan untuk meraih emas adalah Yoni Rachmanto. Alasannya, Yoni memiliki keterampilan, mental, dan fisik yang baik. “Dia hanya kurang jam terbang dari Ricky Yang (juara 2009 Philippine Open Pool Championship). Tapi kalau Yoni jam terbangnya tinggi, Ricky pasti kalah,” sambungnya. Sementara itu, Guinness World Series of Pool diselenggarakan mulai April hingga Juli 2011 di 26 kota besar di Indonesia dengan total hadiah 100.000 dollar AS. Guinness akan membawa 36 pemain internasional, di antaranya enam brand ambassador yang akan mewakili negaranya, yaitu Mika Immonen (Finlandia), Johnny Archer (Amerika Serikat), Thorsten Hohmann (Jerman), dan perwakilan Indonesia, Ricky Yang dan Irsal Nasution (pemenang kedua Guinness World Series of Pool 2010). � ben/S-1


KORAN JAKARTA

8

SPORT

Jumat

15 APRIL 2011

AFP/JAVIER SORIANO

BINTANG B INTANG

Raul Gonzales REUTERS/INA FASSBENDER

Raul Gonzales

Angkat Schalke

I

nter Milan tak hanya tersingkir dari Liga Champions, tetapi juga dipermalukan Schalke 04 saat melakoni putaran perempat final. Sebelumnya, sang juara bertahan dihantam Schalke dengan skor 5-2 pada pertemuan pertama di Giuseppe Meazza, Milan. Dan pada leg kedua di Veltins-Arena, Gelsenkirchen, Kamis (14/4) dini hari WIB, “The Royal Blues” kembali menghajar Inter 2-1. Kemenangan tersebut membuat agregat menjadi 7-3 sehingga otomatis Schalke berhak melenggang ke babak empat besar Liga Champions untuk kali pertama. Di semifinal, Schalke bakal menghadapi wakil Inggris, Manchester United, yang sukses menjungkalkan Chelsea. Keberhasilan Schalke kali ini tak terlepas dari penampilan gemilang penyerang anyarnya, Raul Gonzales. Mantan bomber Real Madrid dan Timnas Spanyol itu membuat stadion bergemuruh dengan golnya pada menit ke-45. Empat menit seusai turun minum, Thiago Motta membuka harapan bagi “Nerazzurri” setelah menyamakan kedudukan. Impian Inter memperbaiki ketertinggalan akhirnya dibuyarkan oleh gol Benedikt Höwedes pada menit ke-81. “Ini merupakan imbalan untuk kerja keras saya dan kecintaan saya pada permainan. Kini, ada dua laga berat di semifinal yang mempertemukan kami dengan Manchester United serta Madrid melawan Barcelona,” ujar Raul yang merupakan pencetak gol terbanyak di Liga Champions dengan torehan 71 gol. � Rtr/AFP/S-2

KJ/TYA MARENKA

Rahmad Minta Kebebasan JAKARTA – Pelatih Persija Jakarta, Rahmad Darmawan, akhirnya menuntaskan pemaparan kepada Satuan Pelaksana (Satlak) Program Indonesia Emas (Prima) untuk menjadi kandidat Pelatih Timnas U-23 untuk SEA Games 2011, Kamis (14/4). Walau belum ada keputusan, apakah akan menjadi arsitek tim “Merah Putih”, RD, begitu panggilan akrab Rahmad, merasa senang jika nantinya terpilih. “Soal menjadi pelatih timnas, semua orang pasti memikirRahmad D kan itu. Ketika saya menjadi pemain, saya berharap itu terjadi. Maka ketika jadi pelatih juga sama,” ucap Rahmad di Jakarta, Kamis (14/4). Jika nanti terpilih, Rahmad mengaku sudah memiliki sederet rencana bagi “Garuda Muda” untuk menunjukkan taringnya di Asia Tenggara. Rahmad bahkan sudah menyusun program periodisasi kepelatihan dalam lima bulan persiapan menuju SEA Games. “Saya berharap nantinya juga para pemain harus menuntaskan terlebih dahulu kompetisi ISL (Indonesia Super League),” jelas Rahmad. Dia berharap para pemain yang akan dilatih lolos persyaratan administrasi untuk bertanding di ajang internasional. Selain itu, dia meminta kebebasan penuh dalam memilih anggota skuadnya. “Saya kira Satlak Prima tidak akan mengintervensi terlalu jauh. Satlak hanya memberikan gambaran potensi para pemain Indonesia itu tersebar di berbagai penjuru,” katanya. Satu lagi yang dipanggil adalah Pelatih Persebaya 1927, Aji Santoso. Sama seperti Rahmad, Aji juga memaparkan programprogramnya untuk menjabat sebagai Pelatih Kepala Timnas U-23, yang akan tampil di SEA Games November. Namun, tidak seperti seniornya tersebut, Aji tidak mengajukan persyaratan jika nantinya terpilih. � tya/S-2

HASIL & JADWAL LIGA CHAMPIONS Kamis (14/4) Schalke 04*

2

vs

1

Inter Milan

(Agregat 7-3) Tottenham

0

vs

1

Real Madrid*

(Agregat 0-5) *LOLOS KE SEMIFINAL

LIGA SUPER INDONESIA Jumat (15/4) ANTV PUKUL 15.30 WIB Arema Indonesia

vs

PSPS

Persiwa

vs

Persiba Balikpapan

TEMBUS SEMIFINAL I Cristiano Ronaldo (kanan) mendapatkan ucapan selamat dari rekan-rekannya seusai membobol gawang Tottenham Hotspur dalam laga kedua babak perempat final Liga Champions di Stadion White Hart Lane, London, Kamis (14/4) dini hari WIB. Real Madrid menembus putaran semifinal setelah mengalahkan Spurs dengan agregat 5-0.

0

TOTTENHAM HOTSPUR

VS

1

REAL MADRID Ronaldo 50’

“El Clasico” di Level Eropa Kendati endati lawan yang harus dihadapinya sangat erat, yakni yakni Barcelona, Barcelona, Mourinho Mourinho optimistis optimistis berat, Madrid mampu menembus final Liga Champions untuk bertemu MU atau Schalke. LONDON – Sajian “El Clasico” antara Real Madrid dan Barcelona tak hanya terjadi di La Liga dan final Copa del Rey. Duel klasik penuh sejarah di antara dua raksasa Spanyol itu juga terjadi di tingkat Eropa, ketika keduanya bertemu di semifinal Liga Champions. Meski pertemuan ini sudah diprediksi sebelumnya, “El Real” baru memastikan langkahnya melaju ke empat besar setelah menjegal Tottenham Hotspur dengan skor 1-0 di White Hart Lane, London, Kamis (14/4) dini hari WIB. Kemenangan yang diberikan Cristiano Ronaldo pada menit ke-50 membuat Madrid unggul agregat 5-0. Intensitas pertemuan Madrid dengan Barca dalam sebulan ini akan menjadi perhatian pencinta bola. Pasalnya, duel klasik akan berlangsung empat kali. Pertemuan pertama terjadi di La Liga, akhir pekan ini, serta Copa del Rey, 21 April. Setelah itu, ke-

dua tim bersua dua kali lagi di empat besar Liga Champions, yakni pada 28 April dan 4 Mei. Namun, pertemuan di Liga Champions bukan yang pertama. Semifinal kali ini merupakan kali ketiga bagi kedua tim harus berjibaku. Pertama terjadi pada musim 19591960. Saat itu, Madrid akhirnya mengantongi kemenangan telak dengan skor sama, 3-1, pada dua pertemuan sehingga unggul agregat 6-2. Pada Liga Champions musim 2001-2002, Madrid masih unggul dengan menang 1-0 di leg pertama dan bermain imbang 1-1 pada pertemuan kedua. Selain di semifinal, kedua tim pernah bertemu pada musim 1960-1961, yakni di babak pertama. Pada pertemuan itu, “La Blaugrana” sukses mencundangi Madrid dengan keunggulan agregat 4-3. Walau lawannya kali ini begitu berat, karena dalam lima

pertemuan terakhir sejak 2008 Madrid tak pernah menang dari Barca, Jose Mourinho mengatakan timnya tidak gentar. “The Special One” yang meraih 500 kemenangan dalam kariernya bahkan sudah membidik lawan berikutnya di final, seolah-olah mengesampingkan Barca. “Saya berharap Manchester United ada di sana (final Liga Champions). Mereka tim yang lebih baik, punya kemampuan dibandingkan Schalke pada level seperti ini. Tetapi sepak bola adalah sepak bola. Saya yakin Sir Alex (Ferguson/pelatih MU) akan memperingatkan anak asuhnya. Anda harus menghargai calon lawan sebelum benarbenar tahu siapa yang terbaik. Jika Manchester United melawan Real, itu akan menjadi final sempurna,” ucap Mou seperti dilansir laman Sky Sports. Kendati Mou meremehkan, tidak demikian para pemainnya. CR7 salah satunya. Dia menyadari Barca bukan tim yang mudah ditaklukkan. Pelajaran ini didapatkan Ronaldo yang dalam tiga laga klasik membela Madrid selalu gagal meraih hasil maksimal. “Kami bahagia dapat melangkah ke fase berikutnya. Tottenham Hotspur tim luar biasa, tetapi kami melaksanakan tugas

dengan baik dalam dua laga. Kami mendapatkan langkah penting, dan kini semakin dekat ke final. Kami menghadapi lawan berat di semifinal, dan kami harus siap. Persiapan kami akan berbeda saat melawan Barcelona,” ungkap Ronaldo. Target Spurs Dari kubu Spurs, meski terpental dari Liga Champions, Pelatih Harry Redknapp tidak meratapi kegagalan ini. “Kami telah menunjukkan sepak bola mengagumkan di Liga Champions musim ini, kandang dan tandang,” tutur Redknapp. “Ini pengalaman hebat bagi pemain dan saya sendiri. Kami semua sangat menikmatinya. Memang sulit menggapai posisi empat besar, tetapi itulah yang harus kami wujudkan. Kami harus berada di sana (Liga Champions) setiap tahun,” tambah Redknapp. Perjalanan “The Lilywhites” di kompetisi elite Eropa ini terbilang fenomenal. Kali pertama merasakannya, Spurs mampu menaklukkan tim-tim besar yang terbiasa tampil dan menggondol gelar Liga Champions. Setelah mengempaskan wakil Swiss, Young Boys Berne, di babak kualifikasi dengan agregat 6-3, penggawa Spurs melanjut-

kan sensasi di putaran Grup A. Bergabung bersama Inter Milan, FC Twente, dan Werder Bremen, Spurs bisa mengakhirinya menjadi juara grup. Bahkan juara bertahan, Inter, ditaklukkan 3-1 di London. Kejutan terbesar tentu saja terjadi di babak 16 besar, kala menjungkalkan favorit juara, AC Milan. Setelah menang 1-0 di San Siro, Spurs sukses menahan imbang “Rossoneri” (0-0) pada pertemuan kedua. Karena itu, Redknapp berharap Rafael Van der Vaart dan kawan-kawan bisa memetik pelajaran dari laga tersebut serta berusaha lebih keras untuk lolos lagi musim depan. Saat ini, Spurs menempati urutan kelima Premier League, tertinggal tiga angka dari Manchester City yang berada setingkat di atasnya. Namun, Spurs juga masih berpeluang finis di urutan ketiga yang saat ini ditempati Chelsea dengan perbedaan lima angka saja. “Tahun ini bakal lebih sulit ketimbang musim lalu. Tahun lalu, Manchester City finis di bawah kami dengan perbedaan dua poin. Lalu mereka melakukan banyak perubahan dengan menghabiskan 150 juta poundsterling (membeli pemain) untuk finis di atas kami,” tutur Redknapp. � Rtr/AFP/tya/S-2

Barisan Reformasi di Atas Angin JAKARTA – Keinginan kubu reformasi membentuk Komite Pemilihan (KP) dan Komite Banding (KB) akhirnya terwujud. Dalam pertemuan para pemilik suara PSSI di Hotel Sultan, Jakarta, Kamis (14/4), dua lembaga itu berhasil dibentuk. Kondisi ini membuat pemilik 78 suara berada di atas angin. Pasalnya, KP yang dibentuk tak berbeda jauh dengan hasil pemilihan di kongres Pekanbaru, Riau, 26 Maret, kecuali penambahan dua nama yang sebelumnya merupakan pendukung setia Nurdin Halid, yakni Sabaruddin Labamba (Sulawesi Tenggara) dan HM Baryadi (Sumatra Selatan). Tak hanya itu, KB juga tak berbeda jauh dengan hasil kongres, begitu pula untuk pengawas electoral code atau peraturan organisasi (PO). “Kami bersyukur semua kini sudah sepakat. Sekarang bagaimana cara mengawal ini. Kita semua sudah lelah,” ucap Sekretaris PSSI Jambi Hadiyandra, yang menjadi salah satu pendukung reformasi. Pembentukan dua badan ini juga disyukuri Sabaruddin yang selama ini tidak tergabung dalam kubu reformasi. “Kita bersyukur, sekarang semua sudah ada rekonsiliasi,” jelasnya.

Dalam pertemuan dengan 101 anggota PSSI, KN mencabut sanksi bagi PSM Makassar. Sebab, hukuman yang diterima PSM dijatuhkan oleh anggota Komite Eksekutif PSSI, bukan melalui kongres.

KORAN JAKARTA/TYA MARENKA

BENTUK KOMITE I Ketua Komite Normalisasi, Agum Gumelar (kanan), bersama beberapa anggotanya saat memimpin kongres pembentukan Komite Pemilihan dan Komite Banding PSSI di Hotel Sultan, Jakarta, Kamis (14/4). Sejak digagasnya pertemuan ini, pembentukan KP dan KB sudah terdengar. Sebelumnya, diprediksi bakal terjadi kericuhan, ternyata semua berjalan lancar. Terlebih pertemuan ini secara resmi disebut sebagai Kongres Pemilihan KP dan KB PSSI. “Ternyata tidak sulit kan untuk memutuskan bersama. Kurang dari satu jam semua ter-

nyata selesai,” ungkap Ketua Normalisasi (KN) Agum Gumelar. Namun, untuk tiga bakal calon ketua umum yang dibatalkan KB buatan PSSI pada 28 Februari, kongres tidak dapat menentukannya di arena itu. Sebab, Agum akan mempertanyakan hal itu ke FIFA pada 19 April sekaligus melaporkan hasil kongres ini.

Siap Mundur Pada hari ketiga dibukanya pendaftaran calon Ketua Umum PSSI periode 2011-2015, para peminatnya terus bertambah. Wali Kota Gorontalo Adhan Dambea mengembalikan formulir pendaftaran atas namanya. Adhan didukung Persigo Gorontalo dan Pengprov PSSI Gorontalo. Saat mengembalikan formulir, Adhan berjanji jika terpilih, dia berani turun dari jabatannya jika Timnas U-23 gagal di SEA Games. “Saya akan berjanji untuk itu. Saya tak takut jika harus turun dari jabatan sebagai Ketua Umum PSSI walau waktu jabatan saya hanya sebentar,” kata Adhan. Kandidat lain juga mulai memasukkan nama. Pengprov PSSI Maluku tetap mengusung Toisutta dan Arifin Panigoro sebagai wakil ketua umum. Sedangkan Erwin Aksa yang didukung Pengprov PSSI Sulsel, Sultra, Sulteng, Sulut, dan PSM baru mengambil formulir. � tya/S-2

ANGGOTA KOMITE PEMILIHAN � Harbiansyah Hanafiah (Persisam Samarinda) � Wisnu Wardhana (Persebaya) � Hadiyandra (Jambi) � Usman Fakaubun (Papua) � Dirck Soplanit (Maluku) � Erizal (Semen Padang) � M Yasin (Sigli) � Sabaruddin Labamba (Sulawesi Tenggara) � HM Baryadi (Sumatra Selatan)

CADANGAN � Agus Santoso (Persiwa Wamena) � Lambert Tukan (NTT) � Robertus Indratno (Persewar Waropen)

ANGGOTA KOMITE BANDING � Ahmad Riyadh (Jawa Timur) � Rio Denamore (Kalimantan Tengah) � Umuh Muchtar (Persib Bandung)

CADANGAN � M Muhdar (Persiba Balikpapan) � Abdullah Pallah (Gorontalo)

PENGAWAS PERATURAN ORGANISASI � Yunus Nusi (Persisam) � Erizal (Semen Padang) � Ilham Sirajudin (PSM Makassar) � Harbiansyah � Ahmad Riyadh (Jawa Timur)


EKONOMI IHSG

DOW JONES*

-0,71%

0,06%

3.707,98

12.271,00

HANGSENG

DOLLAR AS

-0,50%

-0,13%

24.014,00

8.704,00

EURO

Jumat

15 APRIL 2011

14 April 2011

MINYAK

EMAS

-0,03%

-0,42%

106,59 dollar AS per barel

12.565,09

9

-0,31%

1.456,70 dollar AS per ons

*Hingga13/4

10 SAHAM MARGIN TERAKTIF

Sektor Infrastruktur I Emiten Konstruksi Turut Menggarap Proyek “Power Plant”

14 APRIL 2011

Kode

Volume

ASII

Frek

Penutupan

6.034.500

3.049

54.850

BUMI

121.173.500

2.674

3.350

TLKM

29.644.500

2.321

7.200

BMRI

22.192.500

2.047

6.700

ITMG

3.380.000

1.936

47.600

BBRI

29.004.000

1.625

6.100

ADRO JSMR INCO

57.245.000 10.047.500 8.426.000

1.056 950 939

2.250 3.300 4.850

UNVR

2.586.500

901

14.950

SUMBER:BEI

Kinerja Penjualan Topang Saham Bakrieland 144 142

138

Saham a m ELTY T Rp137 3

132 14

17

19

24

24

7

11

MAR

Sejumlah perusahaan konstruksi mulai terjun menggarap pembangkit listrik. Dengan pertimbangan, bisnis prasarana energi menghasilkan keuntungan yang menarik.

D

140

136

Bisnis Prasarana Listrik Menarik

14

APR

JAKARTA – Kinerja penjualan PT Bakrie Pangripta Loka pada kuartal I-2011 diperkirakan akan menjadi sentimen positif bagi pergerakan harga saham perusahaan properti itu. Anak usaha PT Bakrieland Development Tbk yang mulai memasarkan apartemen Sentra Timur Residence, Jakarta, itu mampu mencetak penjualan 40 miliar rupiah. “Keberhasilan Bakrieland melalui anak usahanya dalam mengembangkan dan memasarkan apartemen di wilayah timur Jakarta akan mendorong pertumbuhan kinerjanya,” kata analis BNI Securities, Maxi Liesyaputra, dalam risetnya yang dirilis, Kamis (14/4). Dia menilai posisi Bakrieland yang memiliki berbagai jenis proyek yang sedang dikembangkan saat ini, cukup kuat. Apalagi, pasar properti terus pulih karena masih tingginya kebutuhan properti di Indonesia. “Target harga saham Bakrieland 320 rupiah dengan menggunakan metode NAV (dari sisi aset), dengan rekomendasi buy (beli),” kata Maxi. Valuasi harga dari sisi pendapatan masih belum dihitung karena banyaknya proyek yang sedang dikembangkan Bakrieland. Meski baru dipasarkan, Maxi mengakui tingginya minat konsumen kelas menengah terhadap proyek tersebut karena didukung lokasi yang strategis dan fasilitas lengkap. Bakrieland menawarkan Sentra Timur Residence dalam lima tipe hunian, yaitu 21, 25, 30, 36, serta 45 meter persegi. Apartemen di wilayah itu akan dipasarkan dengan harga mulai dari 180 juta rupiah. Dalam perdagangan kemarin (14/4), saham berkode ELTY itu ditutup melemah 1,44 persen ke level 137 rupiah per saham. Total frekuensi perdagangan tercatat 297 kali transaksi atas 22,442 juta saham senilai 3,092 miliar rupiah. � nse/E-2

STATISTIK

orongan Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) agar perusahaanperusahaan konstruksi “pelat merah” mengembangkan usaha ke sektor energi berbuah manis. Lihat saja, saat ini sejumlah emiten konstruksi, seperti PT Wijaya Karya (Wika), PT Adhi Karya (Adhi), dan PT Pembangunan Perumahan Tbk (PTPP), siap bersaing untuk menggarap proyek prasarana pembangkit listrik. Bukan tanpa alasan, jika perusahaan-perusahaan konstruksi itu akhirnya bersedia mengelola pembangkit. Selain menjanjikan pendapatan yang relatif stabil dibandingkan dengan proyek konstruksi biasa, raupan laba yang bisa dibukukan berpotensi lebih besar. Hal itu diakui Sekretaris Perusahaan Wika Natal Agrawan. Dia mengatakan keuntungan dari bisnis konstruksi energi bisa mencapai lebih dari 10 persen. “Selama ini, keuntungan dari proyek konstruksi biasa hanya berkisar 8 sampai 10 persen. Namun, untuk proyek konstruksi energi bisa lebih dari 10 persen,” ujar Natal. Berdasarkan asumsi itu, Wika berani melebarkan sayap bisnisnya ke bidang konstruksi energi pada tahun ini. Bahkan, perseroan optimistis bisa meraih keuntungan lebih dari 10 persen dari proyek pembangkit tersebut. Menurut Natal, saat ini Wika siap menjawab tantangan Kementerian BUMN yang meminta perseroan menumbuhkan perusahaan secara anorganik. Sebelumnya, Deputi Menteri Negara BUMN Bidang In-

ANTARA/AGUS

BANYAK DIMINATI | Beberapa pekerja melintas di kawasan PLTU Labuan, Banten, beberapa waktu lalu. Pembangkit listrik termasuk salah satu infrastruktur yang banyak diminati perusahaan-perusahaan konstruksi dan tambang. frastruktur dan Logistik Sumaryanto Widayatin meminta perusahaan konstruksi milik negara dapat tumbuh secara anorganik. “Anorganik berarti tidak hanya mendapatkan proyek dari pemerintah, tetapi juga bisa masuk ke sektor energi, seperti gas, minyak, dan pembangkit listrik PLN,” tutur dia. Berpotensi Untung Sumaryanto mengatakan dengan rata-rata anggaran belanja modal (capital expenditure/ capex) 80 triliun rupiah per tahun yang dialokasikan PT PLN untuk pengembangan pembangkit listrik, BUMN konstruksi berpotensi mengeruk keuntungan besar apabila dapat memenangi tender proyek tersebut. “Memang secara alami, BUMN kontraktor tumbuh dari proyek Pekerjaan Umum. Tapi tidak menutup kemungkinan mereka bisa masuk ke sektor

energi. Minimal 20 persen saja sudah bisa menghasilkan pendapatan sebesar 16 triliun rupiah,” ujarnya. Menurut Natal, dukungan pemerintah itu merupakan sesuatu yang diharapkan para pelaku usaha. “Kami sangat senang, ternyata pemerintah mendukung strategi bisnis kami di sektor energi,” tambah dia. Sebagai realisasi dari pengembangan usaha tersebut, saat ini Wika tengah membangun pembangkit listrik tenaga diesel (PLTD) berkapasitas 25 mw di Ambon, Maluku. Proyek senilai 150 miliar rupiah itu telah digarap sejak Januari 2011 dan ditargetkan rampung pada Juli 2011. Natal menyatakan nantinya listrik yang dihasilkan PLTD Ambon itu akan dijual pada PLN dengan skema build operate own (BOO) selama empat tahun ke depan. Sebelumnya, perseroan telah mengerjakan

proyek panas bumi (geothermal) di Tampo Mas dan pembangungan PLTD marine fuel oil (MFO) berkapasitas 50 mw di Pasanggaran, Denpasar. Berbeda dengan Wika yang mulai membangun IPP pada tahun ini, Adhi dan PTPP telah melakukannya sejak 2010. Kedua perseroan itu mengincar proyek pengerjaan pembangkit listrik milik PLN yang merupakan tender megaproyek penyediaan listrik 10.000 mw tahap II pada tahun lalu. Sekretaris Perusahaan Adhi, Kurnadi Gularso, mengatakan tahun ini pihaknya menargetkan perolehan kontrak di bisnis IPP bisa tumbuh sekitar 17,5 persen dan menyumbang pendapatan 4,4 triliun rupiah. Sementara itu, pihak PTPP, hingga kuartal I-2011, telah mendapat kontrak baru di bisnis pembangkit dengan nilai 2,64 triliun rupiah. Kontrak tersebut mencakup 85 persen dari

keseluruhan perolehan kontrak baru perseroan pada kuartal I2011 yang menembus angka 3,087 triliun rupiah. Menurut Sekretaris Perusahaan PTPP Betty Ariana, perolehan kontrak baru itu meliputi pengembangan proyek combine cycle power plant berkapasitas 3x40 mw, hydroelectric power plant berkapasitas 88 mw, dan gas turbine power plant berkapasitas 65 mw. “Dari ketiga kontrak tersebut, nilai kontrak terbesar ada di pengembangan hydroelectric power plant, yakni 1,15 triliun rupiah,” papar Betty. Ke depan, perseroan mengincar beberapa proyek, antara lain gas turbine power plant dengan kapasitas 60 mw di Palembang, coal fired power plant berkapasitas 74 mw di Lampung, coal fired plant berkapasitas 150 mw di Cilegon, serta geothermal power plant berkapasitas 40 mw di Jawa Barat. � fay/E-2

Kurs Transaksi BI (Rp) Mata Uang

Kurs Jual

Kurs Beli

9.122,66

9.029,94

92,72

Euro

12.565,09

12.434,91

130,18

Pound Inggris

14.164,02

14.019,76

144,26

Dollar Australia

^ Spread

Dollar Hong Kong

1.119,24

1.108,11

11,13

Yen Jepang (100)

10.421,46

10.316,02

105,44

Ringgit Malaysia

2.876,40

2.845,16

31,24

201,02

198,57

2,45

6.958,19

6.888,34

69,85

288,98

285,18

3,80

8.704,00

8.618,00

86,00

Peso Filipina Dollar Singapura Baht Thailand Dollar AS SUMBER: BANK INDONESIA

14 APRIL 2011

Bursa Global Indeks

13-Apr

14-Apr

IHSG Jakarta

3.734,41

3.707,98

-0,71

Frankfurt Dax Index*

7.191,28

7.125,97

-0,91

24.135,00 24.014,00

-0,50

Hang Seng Index

^%

Singapore Strait Times

3.172,08

3.158,92

-0,41

KL Composite Index

1.535,59

1.525,80

-0,64

Tokyo Nikkei 225

9.641,18

9.653,92

0,13

Shanghai SE A Index

3.194,12

3.185,92

-0,26

Philipine SE Index

4.203,68

4.234,96

0,74

Stock Exchange of Thai**

1.076,33

1.084,91

0,80

12.263,60 12.271,00

0,06

Dow Jones Indl Average** SUMBER: BLOOMBERG

*HINGGA PUKUL 19.00 WIB **HINGGA 12/4 DAN 13/4

Strategi Pembiayaan melalui Konsorsium

G

una meringankan beban pembiayaan pembangunan proyek pembangkit listrik, banyak perusahaan yang akan menggarap proyek tersebut membentuk suatu konsorsium. Sebagai contoh, PT Bukit Asam Tbk menggandeng perusahaan asal China untuk mengikuti proses tender pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Sumsel 8 berkapasitas 2 x 600 mw dan PLTU Sumsel 6 berkapasitas 2 x 300 mw yang digelar PLN. “Berdasarkan rencana kerja, Bukit Asam akan menguasai 45 persen kepemilikan PLTU Sumsel 8 dan 41 persen kepemilikan PLTU Sumsel 6,” jelas Direktur Utama PT Bukit Asam Tbk Sukrisno. Selain menggandeng perusahaan China, perseroan membentuk konsorsium dengan perusahaan India, Lanko, dan

10 BURSA EFEK

anak usaha PT United Tractos Tbk, PT Pamapersada Nusantara. Bersama dua perusahaan itu, Bukit Asam akan mengembangkan PLTU Pranap Riau yang memunyai kapasitas 2 x 300 mw. Besarnya potensi keuntungan dari proyek-proyek independent power producer (IPP) membuat Bukit Asam tidak ragu-ragu menggelontorkan dana dalam jumlah yang fantastis, sekitar 3 miliar dollar AS atau setara dengan 27 triliun rupiah. “Untuk membiayai proyek PLTU itu, Bukit Asam telah menyiapkan anggaran berbeda-beda untuk setiap pengembangan. Hal itu sehubungan dengan kapasitas listrik yang akan dihasilkan PLTU tersebut. Biaya untuk PLTU Sumsel 8 sebesar 1,4 miliar dollar AS, PLTU Sumsel 6 dan PLTU Pranap Riau masing-masing sebesar 800 juta dollar AS,”

« Pertimbangan faktor

teknis, seperti minimnya pengalaman, menjadi alasan utama perseroan menggandeng rekanan.

»

Isfhan Helmy ANALIS WATERFRONT SECURITIES

papar Sukrisno. Serupa dengan Bukit Asam, emiten otomotif PT Astra International Tbk juga membentuk konsorsium untuk menggarap sektor infrastruktur energi. Konsorsium yang terdiri dari empat perusahaan, lokal dan asing, akan menggarap proyek IPP senilai 1,17 miliar dollar AS atau setara 10,53 triliun rupiah. Kepala Komunikasi Korporat

14 MAKRO FINANSIAL Perdagangan Saham » Praktik kecurangan yang dilakukan investor dalam perdagangan saham tumbuh subur di bursa saham domestik.

Belanja Negara » Pemerintah telah menegaskan percepatan belanja modal untuk Kementerian/ Lembaga, namun tetap saja belum terealisasi dengan baik.

PT Astra International Tbk Arief Istanto menyatakan saat ini pihaknya tengah membidik dua proyek pembangkit listrik milik PLN di daerah Sumatra. “Proyek yang satu berkapasitas 2x300 mw dengan nilai investasi 720 juta sampai 780 juta dollar AS, dan proyek lainnya berkapasitas 2x150 mw dengan nilai investasi 360 juta hingga 390 juta dollar AS,” tambah dia. Pengerjaan proyek IPP tersebut, papar Arief, akan dilakukan anak usaha Astra yang bergerak di bidang konstruksi, PT Pamapersada Nusantara. Mengenai strategi konsorsium yang diambil perusahaanperusahaan tersebut, analis Waterfront Securities, Isfhan Helmy, menyatakan hal itu merupakan langkah yang tepat. Menurut dia, pertimbangan faktor teknis, seperti minimnya pengalaman,

menjadi alasan utama perseroan menggandeng rekanan. “Secara finansial, saya melihat baik Astra maupun Bukit Asam tidak ada masalah. Kedua emiten itu sangat kuat keuangan internalnya,” papar Isfhan. Sedikit berbeda dengan Astra, Isfhan melihat faktor efisiensi menjadi pendorong utama Bukit Asam untuk membentuk konsorsium. Isfhan beranggapan meskipun kuat secara finansial dan pengalaman, tampaknya perseroan tidak ingin mengambil risiko mengingat bisnis IPP bukanlah bisnis inti Bukit Asam. Pada masa mendatang, tambah dia, tren bisnis IPP tetap akan menjadi lahan usaha yang menarik. Hal itu terkait dengan kebutuhan pasokan listrik yang masih besar bagi seluruh pelosok negeri. � fay/E-2

15 SEKTOR RIIL Bisnis Migas » Kebijakan pemerintah yang mengalihkan saham West Madura Offshore ke perusahaan baru dinilai mengganjal langkah Pertamina.


10

BURSA EFEK

Jumat

15 APRIL 2011

AKR Corporindo Tbk Rp1.490

14 Maret

Rp1.490

14 April

ANALISIS: KINERJA perseroan pada 2010 solid, dan prospek usahanya cerah. Perseroan berencana memperkuat bisnis distribusi bahan bakar minyak (BBM) pasca pelepasan anak usaha PT Sorini Agro Asia Corporindo (SOBI).

Target harga » Rp2.000 Millenium Danatama » BELI

BULLS & BEARS Masih Cermati Isu Global JAKARTA – Kinerja bursa domestik pada perdagangan saham hari ini diproyeksikan bakal melemah dalam kisaran terbatas dengan level support 3.650 poin dan level resistance 3.720 poin. Anjloknya bursa saham regional serta masih berlangsungnya aksi jual asing membuat indeks tak mampu bertahan di level psikologisnya dan terancam terjun kembali ke bawah 3.700 te poin. “Program pengurangan defisit anggaran Amerika Serikat ((AS) juga belum menemui titik terang dan mengancam risiko lapangan kerja dan perkembangan ekonomi Negeri Paman Sam,” ujar Gema Merdeka Goeryadi, analis UOB Kay Hian Securities, di Jakarta, Kamis (14/4). Pergulatan petinggi pemerintahan AS yang berlarut-larut belakangan ini mulai membuat investor enggan melakukan transaksi secara agresif di saham dan aset berisiko lainnya. Kekhawatiran atas pertumbuhan ekonomi Jepang yang lesu akibat bencana gempa dan krisi nuklir juga berdampak negatif bagi pertumbuhan ekonomi di negara Asia lainnya. Dari dalam negeri, nilai tukar rupiah melemah terhadap dollar AS dan membuat indeks selalu bergerak di teritori negatif dalam kurun waktu dua hari terakhir. Karena itu, kalangan investor direkomendasikan untuk menahan diri dan coba melirik sektor infrastruktur dan komoditas yang dinilai masih cukup menarik untuk jangka menengah panjang. Pada perdagangan Kamis (14/4), Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup melemah sekitar 0,71 persen ke level 3.707,97 poin. Ini dipicu tren koreksi bursa regional maupun aksi ambil untung investor, khususnya di sektor otomotif. Kemarin, investor asing mencatat nilai jual bersih 309,27 miliar rupiah dari total nilai jual 1,48 triliun rupiah. Aktivitas perdagangan saham pun berlangsung moderat dengan volume transaksi 3,54 miliar lembar senilai 4,10 triliun rupiah. � ayi/E-1

PORTOFOLIO Prospek Peringkat Telkom Stabil JAKARTA – Lembaga pemeringkat efek nasional, Pefindo, kembali menegaskan peringkat korporasi maupun obligasi Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom) di level AAA dengan prospek (outlook) stabil. Menurut analis Pefindo, Niken Indriarsih dan Vonny Widjaja, peringkat tersebut mencerminkan posisi bisnis Telkom yang masih dominan, marjin keuntungan yang kuat, dan perlindungan arus kas yang kuat dan didukung struktur modal yang konservatif. “Namun peringkat ini terkendala kompetisi yang semakin intensif di sektor nirkabel,” katanya dalam siaran pers di Jakarta, kemarin. Sebagai operator telekomunikasi terbesar di Indonesia, Telkom melakukan diversifikasi bisnis yang bagus dengan 120,5 juta pelanggan. Per Desember 2010, kepemilikan saham Telkom terdiri atas pemerintah 52,47 persen dan publik 47,53 persen. Sementara itu, dalam risetnya, Danareksa Sekuritas mengatakan ke depan Telkom akan mendorong kesempatan untuk tumbuh di pasar yang kurang berkembang untuk membangun strategi pertumbuhan non-organik. Salah satunya adalah Telkom akan berekspansi di Kamboja. Namun, pihaknya menurunkan target harga saham TLKM menjadi 8.750 rupiah. Ini disebabkan estimasi laba diturunkan 20 persen pada tahun ini. � asp/E-1

» Perbankan Terpukul

REUTERS/SONYA SCHOENBERGER

Para pialang terlihat sibuk di lantai bursa Frankfurt, » Jerman, Kamis (14/4). Bursa-bursa di Eropa, termasuk Jer-

man kembali melemah akibat kekhawatiran terhadap krisis utang di Uni Eropa yang akan memukul sektor perbankan dan kekhawatiran terhadap inflasi tinggi di China.

”Rating” A+ untuk Obligasi Mandiri Tunas Finance JAKARTA – Anak usaha Bank Mandiri Tbk dan Tunas Ridean Tbk, yakni Mandiri Tunas Finance (MTF), akan menerbitkan surat utang atau obligasi sebesar 600 miliar rupiah. Obligasi ini diterbitkan dalam empat seri dengan jangka waktu dan tingkat kupon yang berbeda. Dalam prospektus ringkas perseroan yang dipublikasikan di Jakarta, Kamis (14/4), obligasi ini mendapat rating A+ dengan prospek (outlook) stabil dari PT Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo). Perseroan telah menunjuk Mandiri Sekuritas sebagai penjamin emisi dan wali amanat Bank Mega Tbk. Dana dari hasil penerbitan obligasi ini akan digunakan perseroan untuk meningkatkan modal kerja pada sektor pembiayaan kendaraan bermotor. Rencananya, masa penawaran awal (bookbuilding) obligasi ini dilakukan pada 18-28 April 2011, sementara penawaran umumnya pada 10-13 Mei 2011 dan pencatatan di Bursa Efek Indonesia pada 20 Mei 2011. � Ant/E-1

Tambang Timah Tbk Rp2.850 Rp2.625

14 Maret

®

ANALISIS: PENURUNAN harga timah akibat bencana di Jepang tidak berdampak serius. Berdasarkan proyeksi, laba bersih per saham (EPS) 2011 naik 6,3 persen sehingga valuasi saham perseroan masih menarik.

Bumi Resources Tbk Rp3.350 Rp3.050

14 April

Target harga » Rp3.300 Danareksa Sekuritas » BELI

14 Maret

14 April

Penawaran Efek I Volatilitas Bursa Dunia Tak Pengaruhi IPO Domestik

Saham Perdana Sektor Pelayaran Diminati

KORAN JAKARTA/WACHYU AP

DINILAI MURAH l Direktur Utama Buana Listya Tama Tbk, Henrianto Kuswendi (tengah) didampingi Direktur, Kevin Wong (kanan) dan Executive Director of Investment Bank Danatama Makmur, Vicky Ganda Saputra (kiri) siap memberikan keterangan pers penawaran umum saham perdana (IPO) Buana Listya Tama di Jakarta, Kamis (14/4). Buana Listya Tama Tbk menawarkan 7,26 miliar saham ke publik dengan kisaran harga 105 - 175 rupiah per saham sehingga target total dana segar mencapai sebesar 1,27 triliun rupiah. Harga saham IPO ini dinilai lebih murah dibanding harga rata-rata di industrinya.

Gejolak bursa global seiring naiknya harga minyak tidak menyurutkan IPO domestik. Penawaran saham perdana sektor pelayaran seperti Buana Listya Tama pun tetap diminati. JAKARTA – Minat investor menyerap saham perdana sektor pelayaran, terutama yang menyediakan jasa pengangkutan barang komoditas, kembali tumbuh seiring dengan kenaikan harga minyak di pasar internasional. Hal itu lantas membuat penawaran umum saham perdana perusahaan yang bergerak di sektor ini diburu investor. Momentum positif tersebut juga diikuti dengan banyaknya perusahaan pelayaran yang telah dan akan mencatatkan saham perdananya di Bursa Efek Indonesia (BEI). Setelah Mitrabahtera Segara Sejati Tbk, dalam waktu dekat ini, bursa akan kembali kedatangan perusahaan sejenis, yakni Buana Listya Tama Tbk. Anak usaha Berlian Laju Tanker Tbk itu akan melepas kepemilikan sahamnya di kisaran 105 rupiah hingga 175 rupiah per lembar. Ini mencerminkan rasio harga terha-

ANALISIS: PASAR mulai merespons positif pengurangan beban biaya utang yang akan memengaruhi kenaikan laba untuk laporan keuangan semester I-2011.

dap laba bersih atau price to earning ratio (PER) 6,5 kali – 10,7 kali, atau jauh lebih rendah dari rata-rata industri sekitar 15 kali hingga 16 kali. “Dengan harga sebesar itu, saya kira cukup menarik, apalagi mereka tak hanya mengangkut batu bara, tetapi juga komoditas lainnya seperti minyak mentah. Belum lagi perusahaan memiliki lisensi Floating Storage Offloading (FSO) dan Floating Production Storage and Offloading (FPSO) yang belum banyak dimiliki perusahaan pelayaran di Indonesia,” tutur Vicky Gandasaputra, Executive Director Danatama Makmur, di Jakarta, Kamis (14/4). Kenaikan harga minyak juga tidak berpengaruh negatif bagi biaya operasional perusahaan. Selain karena ditanggung oleh pihak penyewa kapal, hal ini malah berpeluang memberikan kontribusi besar bagi peningkatan pendapatan perusahaan. “Karena semakin tinggi kenaikan harga minyak, maka akan semakin besar pula produksi yang digenjot oleh produsen, dan itu tentu membutuhkan jasa perusahaannya yang sudah jelas menambah pendapatan usaha,” sambung Reza Priyambada, Managing Research Investment Indosurya Securities. Melihat fundamental yang bagus tersebut, peluang kenaikan harga sahamnya pada perdagangan perdana diperkirakan cukup besar. Sebelumnya, Mitrabahtera Segara

Sejati yang mematok harga perdana saham lebih tinggi dibanding Buana Listya Tama bahkan mencatat kelebihan permintaan (oversubscribe) dan membukukan kenaikan 11,25 persen pada penutupan perdagangan hari pertamanya. Buana Listya Tama akan melepas 7,26 miliar lembar

KJ/WACHYU AP

Eddy Sugito

saham dan 3,6 miliar lembar waran, setara 39 persen, dengan target raihan dana minimal 100 juta dollar AS. Perseroan menargetkan bisa memperoleh izin efektif pada 10 Mei 2011, dan mencatatkan saham perdananya pada 23 Mei 2011. Perusahaan juga akan melakukan tur keliling ke Hong Kong, Singapura, Malaysia, Inggris, dan Amerika Serikat (AS). Perseroan menunjuk Danatama Makmur sebagai pelaksana penjamin emisi serta JP Morgan Securities,

Deutsche Bank, dan Standard Chartered Securities sebagai agen penjual internasional. Tetap Optimistis Beberapa perusahaan lainnya menyatakan kesiapannya melakukan IPO pada kuartal kedua tahun ini seiring dengan masih menariknya pasar modal di Indonesia. Direktur Penilaian Perusahaan Bursa Efek Indonesia (BEI) Eddy Sugito mengatakan kendati kondisi pasar masih fluktuatif yang salah satunya dipicu bencana Jepang serta konflik di negara Timur Tengah, pihak BEI masih optimistis IPO domestik akan marak dipicu oleh pertumbuhan indeks harga saham gabungan (IHSG) pada 2011. “Pelaksanaan IPO akan tetap marak pada tahun ini, dan BEI masih optimistis dapat mencapai target perusahaan yang akan IPO sebanyak 25 perusahaan,” kata dia. Perusahaan yang berencana melaksanakan IPO pada semester pertama tahun ini di antaranya Visi Media Asia (Viva Grup), Jaya Agrawati, HD Finance, dan Sidomulyo Selaras. Menurut data BEI, pada semester pertama 2011, baru ada lima perusahaan yang tercatat di BEI, sementara pada semester pertama 2010 ada 12 perusahaan, di antaranya Megapolitan Development, Martina Berto, Garuda Indonesia, Mitra Bahtera Segara Sejati, dan Sejahteraraya Anugerahjaya. � ayi/Ant/E-1

Target harga » Rp3.300 HD Capital » BELI

Perdagangan Ekuitas

Praktik Curang Semarak JAKARTA – Praktik kecurangan yang dilakukan investor dalam perdagangan saham tumbuh subur di bursa saham domestik. Hal itu terpantau dalam sistem pengawasan (pemantauan) transaksi yang dimiliki oleh perusahaan sekuritas. “Pelanggaran yang biasa terjadi adalah adanya pembentukan harga pada sesaat menjelang penutupan perdagangan (marking the close),” tutur Direktur e-Trading Securities Arisandi Indrodwisatio di Jakarta, Rabu (13/4). Dalam pantauan perusahaannya, praktik itu rata-rata terjadi sekitar 10 sampai 20 kali dalam kurun waktu satu bulan. Pihaknya bahkan telah menjatuhkan sanksi berupa penghentian akses transaksi hingga kurang dari satu minggu bagi nasabahnya yang kedapatan menjalankan pola tersebut. “Namun, sebelumnya, kami terlebih dahulu meminta klarifikasi dan mencari tahu apa sebenarnya motif mereka melakukan itu. Ini juga merupakan bagian dari penegakan sistem monitoring yang sebelumnya memang diwajibkan oleh bursa,” lanjut Arisandi. E-Trading Securities sendiri baru memiliki sistem pengawasan transaksi nasabah per Oktober 2010. Sebelumnya (Spetember 2010), mereka sempat mendapatkan teguran dari otoritas bursa mengenai lemahnya pengawasan transaksi yang dilakukan oleh nasabah perusahaannya. Hal senada juga ditegaskan Kresna Graha Sekurindo. “Hal ini dinilai karena investor di pasar saham kita memang masih minim edukasi,” ujar Octavianus Budiyanto, Direktur Kresna Graha Sekurindo. Namun, perkembangannya kini sudah jauh lebih baik, terutama sejak mulai diberlakukannya sistem pengawasan internal yang harus dilakukan oleh anggota bursa (AB). “Terbukti, hingga kini belum ada sanksi yang kami jatuhkan semenjak diberlakukannya sistem pengawasan transaksi nasabah,” ujarnya. Di samping itu, perusahaan juga menerapkan manajemen risiko yang ketat bagi nasabahnya. “Misalnya, mereka tidak akan dapat bertransaksi jika tidak ada dana atau pun efek di rekeningnya. Kami juga menerapkan prosedur yang ketat untuk transaksi margin,” sambung Octavianus. Bursa Efek Indonesia (BEI) mewajibkan seluruh AB untuk memiliki parameter sistem pengawasan transaksi nasabah tersendiri. Hal itu dimaksudkan untuk meminimalisasi terjadinya praktik kecurangan dan transaksi semu yang bisa merugikan investor publik atau pun perusahaan tercatat (emiten) yang bersangkutan. “Sepintas dari hasil audit (bursa), progress kepemilikan sistem pengawasan transaksi nasabah perusahaan efek sudah semakin baik, namun perihal siapa saja yang telah memilikinya kami masih terus melakukan up date,” tutup Uriep Budhi Prasetyo, Direktur Pengawasan dan Kepatuhan BEI. � ayi/E-1

Investasi Global

Investor Kembali Memburu “Emerging Markets” NEW YORK – Pasar saham negara-negara berkembang atau emerging equity markets saat ini terlihat makin “seksi” di mata investor global, khususnya AS. Ini tak lepas karena pasar saham negara-negara maju kembali kehilangan daya tariknya. Kalangan manajer investasi papan atas di AS tengah melakukan pemindahan dana-dana investasi yang besar kembali ke pasar saham emerging markets seiring prospek pertumbuhan ekonomi yang masih kuat. Apalagi mereka semakin optimistis terhadap para pengambil keputusan dui negara-negara berkembang untuk melawan ancaman inflasi tinggi dan memastikan pertumbuhan ekinomi yang sehat tahun ini. Hal

ini akan sangat mendukung pasar saham di negara-negara berkembang. “Investor tengah kembali meningkatkan bobot alokasi investasinya di pasar negara-negara berkembang,” kata David Semple, manajer investasi di Van Eck Global. Rekor aliran dana yang masuk hampir sebesar 4 miliar dollar dialokasikan ke reksa dana saham emerging markets sepekan lalu. China dan negara-negara Asia, termasuk Indonesia, saat ini menikmati kebanjiran aliran dana masuk setelah investor melihat bank sentral China segera mengakhiri siklus kebijakan pengetatan moneter. Selanjutnya, investor global masuk ke pasar Amerika Latin

« Investor tengah

kembali meningkatkan bobot alokasi investasinya di pasar negara-negara berkembang.

»

David Semple MANAJER INVESTASI VAN ECK GLOBAL

setelah investor segera kembali nyaman dengan prospek inflasi di kawasan ini. Pasar saham di negara-negara berkembang saat ini kembali dinilai murah (underperform) setelah investor global menarik dana-dananya sejak awal tahun hingga pertengahan Maret.

Ini tecermin dari indeks MSCI World untuk negara-negara maju menguat 6,45 persen dalam dua bulan pertama 2011, sementara indeks MSCI Emerging Markets turun 2,55 persen. Namun situasi mulai berubah sejak akhir Februari seiring adanya gejolak politik di Dunia Arab dan krisis nuklir di Jepang. Kedua faktor ini menjadi akhir dari ekspektasi prospek pertumbuhan ekonomi negaranegara maju tahun ini. Merrill Lynch memangkas proyeksi pertumbuhan ekonomi AS 2011 menjadi 2,5 persen dari sebelumnya 3,1 persen. Demikian pula, kurs dollar AS juga masih akan melemah atas mata uang utama dunia. Sebaliknya, pertumbuhan ekonomi

di emerging markets diperkirakan sekitar 6,5 persen rata-rata tahun ini, menurut International Monetary Fund (IMF). Karena itu, Merrill Lynch tetap memberikan bobot investasi yang tinggi di sahamsaham internasional dengan kecenderungan di pasar emerging markets. “Salah satu alasan utama di balik ini adalah melemahnya dollar AS,” ujarnya. Menurut data EPFR Global, aliran dana masuk ke reksa dana emerging market global mencapai rekor tertinggi mingguan sepanjang sejarah sebesar 3,94 miliar dollar AS per 6 April lalu. Pasar saham emerging markets di Asia sendiri mendominasi sebesar 1,09 miliar dollar AS. � asp/Rtr/E-1


KORAN JAKARTA

KORPORASI

®

Pertanian

Pertambangan 2.157,97

3.239,35

Industri Dasar 3.206,08

Jumat

15 APRIL 2011

Aneka Industri

396,34

Konsumsi

Properti

1.113,51

1.006,42

2.138,33

199,30

395,39

0,92% 8 April

-1,03% 14 April

8 April

14 April

8 April

-2,36% 14 April

8 April

982,62 14 April

-0,16%

-1,18% 8 April

14 April

Strategi Pembiayaan I PT Bumi Resources Mineral Tbk Danai “Capex” dengan Waran

Emiten Tambang Bayar Utang PT Bumi Resources Mineral Tbk akan mengoptimalkan penerimaan dividen dari PT Newmont Nusa Tenggara untuk melunasi utangnya ke Credit Suisse. JAKARTA – PT Bumi Resources Minerals Tbk (BRM) telah menyiapkan opsi untuk melunasi utang ke Credit Suisse yang akan jatuh tempo pada 2012. Saat ini, anak usaha PT Bumi Resources Tbk yang bergerak di bisnis tambang ini masih memiliki kewajiban sebesar 219 juta dollar AS atau setara 1,971 triliun rupiah. Kendati menyiapkan sejumlah opsi terkait pembayaran utang, Direktur Keuangan BRM, Yuanita Rohali, mengatakan

akan tetap mengutamakan opsi pelunasan utang ketimbang opsi perpanjangan utang (extend) dan opsi pembiayaan kembali (refinancing). “Kami tetap mengutamakan pelunasan utang di mana sumber dananya kami alokasikan dari pembagian dividen 2011 Newmont,” katanya di Jakarta, Kamis (14/4). Namun, Yuanita belum bisa merilis berapa besaran dividen yang akan diterima perusahaan dari Newmont di tahun ini. Ia hanya mengisyaratkan kemungkinan penerimaan dividen 2011 sama seperti tahun sebelumnya, sebesar 54 juta dollar AS. Selain potensi penerimaan dari Newmont sebesar 54 juta dollar AS, perseroan juga saat ini masih memiliki kas sekitar 100 juta dollar AS serta wesel tagih senilai 115 juta dollar AS yang akan jatuh tempo pada 2012 mendatang. Sebelumnya, perseroan pernah mengajukan pinjaman se-

Neraca 2010 PT Bumi Resources Minerals Tbk (Dalam triliun rupiah) Aset ◗ Lancar ◗ Tidak Lancar Kewajiban ◗ Lancar ◗ Tidak Lancar Ekuitas

20,09 1,98 18,11 2,94 0,29 2,64 16,72

Sumber: Laporan Keuangan 2010

banyak 300 juta dollar AS atau setara 2,7 triliun rupiah kepada Credit Suissse saat melakukan aksi akuisisi 17 persen saham kepemilikan Newmont. Tahun lalu, perseroan telah membayar sebagian utangnya kepada Credit Suisse senilai 81 juta dollar AS. Waran Sementara itu, BRM juga akan mendapat suntikan dana sebanyak 171 juta dollar AS atau 1,539 triliun rupiah untuk membiayai anggaran belanja modal (capital expenditure/capex) dan modal kerja (operational expen-

diture/opex). Tambahan dana tersebut diperoleh dari penjualan 2,2 juta waran seharga 700 rupiah per lembar waran, yang akan dieksekusi pada 9 Juni 2011 hingga 30 November 2012. “Kalau bisa dieksekusi semua tahun ini, maka bisa menjadi sumber dana capex dan opex,” ungkap Head of Investor Relations BRM, Herwin Hidayat dalam kesempatan yang sama. Tahun ini, perseroan mengalokasikan 240 juta dollar AS atau setara 2,16 triliun rupiah untuk capex. Anggaran dana tersebut, rencananya, akan digunakan untuk pengembangan anak-anak perusahaan. “PT Dairi Prima Mineral akan mendapat dana capex sebesar 100 juta dollar AS, PT Bumi Mauritania sebesar 40 juta dollar AS, PT Gorontalo Minerals sebanyak 35 juta dollar AS, PT Citra Palu Minerals sebanyak 30 juta dollar AS, dan PT Konblo Bumi sebesar 35 juta dollar AS,” papar Wahyu.

Selain dari penjualan waran, perseroan juga akan memakai sebagian dana hasil penawaran saham perdana (initial public offering/IPO) dan kas internal untuk membiayai belanja modal di 2011. Saat ini, perseroan memiliki dana sebesar 1 triliun rupiah pada kas internal mereka. Analis Waterfront Securities, Isfhan Helmy, mengatakan hingga akhir tahun ini, prospek bisnis metal mining yang menjadi bisnis inti BRM memang masih menarik seiring dengan tren penguatan harga komoditas. Namun, tren kenaikan harga jual metal mining ini diperkirakan tidak akan bertahan lama. Menurut Isfhan, selama ini bench mark harga jual komoditas tersebut selalu mengikuti harga minyak dunia, sementara pada 2012, harga minyak diprediksi akan mengalami penurunan. “Bisa dibilang, di tahun 2012, harga jual metal mining sudah tidak sebagus di tahun 2011 ini,” katanya. � fay/E-11

Pengembangan Pasar

Operator Seluler Incar Lisensi SLI JAKARTA— PT XL Axiata Tbk (XL) masih membidik lisensi sambungan langsung internasional (SLI) untuk meningkatkan layanan ke pelanggan dan memperluas pangsa pasarnya. Setelah empat tahun lalu mengikuti tender, operator seluler ini berharap bisa segera mendapatkan izin penyelenggaraan jaringan SLI. “Seperti posisi pada 2007, kami tetap menginginkan lisensi SLI untuk meningkatkan pelayanan ke pelanggan dan melengkapi lisensi yang dimiliki,” tegas Presiden Direktur XL Axiata Hasnul Suhaimi di Jakarta, Kamis (14/4). Ditegaskannya, perseroan sejak mengikut tender empat tahun lalu sudah siap secara infrastruktur menyelenggarakan jaringan SLI. Bahkan, strategi pemasaran pun sudah disiapkan dengan memprioritaskan jasa diperuntukkan bagi pelanggan sendiri yang telah mencapai 40,4 juta pelanggan. Dimintanya, jika pemerintah menggunakan aturan yang tertuang dalam PM Kominfo No I/2010 untuk memberikan lisensi seluler kepada PT Bakrie Telecom Tbk (BTEL), maka regulasi yang sama bisa dijadikan rujukan untuk pemberian kode akses SLI bagi XL. “Saya dengar sekarang ada pembahasan di pemerintah yang menimbang SLI akan diberikan melalui tender atau evaluasi. Bagi kami, semua terserah prosesnya dan akan kita ikuti. Hal yang penting ada kepastian bahwa peluang untuk mendapatkan lisensinya,” tegasnya. Direktur Jaringan XL Axiata Dian Siswarini menambahkan dari sisi jaringan telah digelar serat optik yang menghubung-

8 April

14 April

JENDELA

» Paparan Publik

KORAN JAKARTA/WACHYU AP

»

Direktur Utama PT Bumi Resources Mineral Tbk (BRM), Kenneth Patrick Farrell (kanan) bersama Direktur Keuangan, Yuanita Rohali (tengah) dan Investor Relations, Herwin Wahyu Hidayat berbincang sebelum acara paparan publik di Jakarta, Kamis (14/4). BRM mengincar pendapatan 20 juta dollar AS di tahun 2011.

Berlian Laju Tanker Siap Tambah 7 Kapal Baru JAKARTA – PT Berlian Laju Tanker Tbk menyiapkan dana 220 juta dollar AS atau setara 1,98 triliun rupiah untuk menambah kapal baru. Hingga 2012, perseroan akan mendatangkan tujuh kapal baru secara bertahap untuk memperkuat barisan armada pelayaran mereka. Direktur Keuangan Berlian Laju Tanker Kevin Wong mengatakan, tahun ini, perseroan akan menganggarkan dana 150 juta dollar AS untuk mendatangkan tiga kapal pengangkut cairan kimia dan satu kapal pengangkut gas. Tahun depan, perseroan akan mengalokasikan 70 juta dollar AS. “Kemarin, kita baru kedatangan kapal baru jenis chemical tanker (pengangkut cairan kimia) dengan daya angkut sebesar 32.500 ton. Jadi, hingga sekarang, kita sudah mendatangkan dua kapal baru, dua-duanya kapal jenis chemical tanker. Nilai investasi untuk kedua kapal tersebut sekitar 70 juta – 75 juta dollar AS,” ungkap Kevin di Jakarta, Kamis (14/4). Selain dua kapal tersebut, Berlian Laju Tanker tengah menunggu kedatangan dua kapal berikutnya yang terdiri dari dari kapal chemical tanker berkapasitas 25.000 ton dan kapal pengangkut gas dengan daya angkut 5.000 deadweight tonnage (DWT). Kedua kapal yang juga memunyai nilai investasi 70 juta – 75 juta dollar AS itu akan datang pada pertengahan tahun ini. Saat ini, cicilan pembayaran untuk kedua kapal tanker itu sudah mencapai 60 persen dari total harga. Sisa 40 persen cicilannya akan dibayar setelah kapal tersebut sampai di tangan perseroan. � fay/E-11

Prasidha Aneka Niaga Dapat Tambahan Kredit

KORAN JAKARTA/M YASIN

RUPS TAHUNAN I Presiden Direktur PT XL Axiata Tbk, Hasnul Suhaimi (kiri) berbincang dengan Komisaris Independen, Yasmin Stamboel Wirjawan (kanan) dan Direktur, Dian Siswarini seusai Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPS) di Jakarta, Kamis (14/4). XL Axiata siap melanjutkan pengembangan jaringan dengan nilai investasi 5 triliun rupiah pada tahun 2011. kan Batam-Johor Baru dan Dumai-Malaka, serta memperbanyak gateway. “Tinggal disiapkan pembangunan sentra gerbang internasional (SGI). Singkatnya, infrastruktur sangat siap,” tukasnya. Berdasarkan catatan, saat ini pemain SLI berbasis clear channel ada tiga yakni Telkom, Indosat, dan Bakrie Telecom. Potensi pasar dari jasa SLI tahun ini sekitar tiga triliun rupiah yang akan berasal dari jumlah panggilan sebesar tiga

miliar menit per tahun. Komposisi panggilan adalah 70 persen ke luar negeri dan 30 persen panggilan dari luar negeri. Secara terpisah, pengamat kebijakan publik Agus Pambagio mengakui pemain SLI memang harus ditambah jika melihat tren kenaikan trafik setiap tahunnya. “Pertumbuhan trafik setiap tahunnya 30-45 persen. Pada 2015 nanti diperkirakan ada 36 miliar menit, idealnya ada 6 operator menyelenggarakan

layanan ini agar tarifnya makin terjangkau dan kualitas pelayanan makin baik,” jelasnya. Dividen Selanjutnya, Hasnul mengungkapkan dalam RUPSLB yang dilakukan pada Kamis (14/4), pemegang saham menyetujui penggunaan 30 persen laba bersih tahun buku 2010 sebesar 2,89 triliun rupiah diambil untuk pembagian dividen. Dengan besarnya dividen per saham sebesar 107 rupiah,

maka total dividen yang dibagi mencapai 911,49 miliar rupiah. “Kami menaikkan besaran persentase untuk dividen karena industri sudah mature sehingga investasi tidak terlalu besar lagi. Pada akhir Mei ini dividen akan dibayarkan,” jelasnya. Hasnul menambahkan perseroan pada tahun ini akan mengalokasikan belanja modal sebesar 5 triliun rupiah yang 30 persennya akan digunakan untuk pengembangan jaringan 3G. � dni/E-11

JAKARTA – PT Prasidha Aneka Niaga Tbk telah mendapat persetujuan tambahan kredit dari PT Bank DBS Indonesia. Fasilitas kredit pembiayaan pre-export/modal kerja yang sebelumnya hanya 14 juta dollar AS dinaikkan menjadi 15 juta dollar AS atau setara 135 miliar rupiah. ”Direksi perseroan telah menandatangani perubahan perjanjian kredit yang ketujuh dengan Bank DBS Indonesia,” kata manajemen perseroan dalam keterangan tertulisnya kepada Bursa Efek Indonesia, Kamis (14/4). Manajemen menjelaskan fasilitas kredit tambahan dari Bank DBS Indonesia tersebut merupakan fasilitas ”C” dalam bentuk ”Omnibus Facility” yang terdiri atas tiga jenis, yakni Pre-Export Financing, Revolving Credit Facility, dan Account Receivable Facility. ”Ketiga fasilitas tersebut merupakan fasilitas gabungan yang total pemakaiannya secara bersamaan tidak melebihi batas 15 juta dollar AS dan merupakan fasilitas kredit tambahan semata untuk modal kerja perseroan,” tulis manajemen. Falisitas kredit yang diperoleh Prasidha Niaga dari Bank DBS Indonesia pertama sekali diberikan kepada perseroan sebesar 14 juta dollar AS tertanggal 18 Desember 2006 lalu. Ketika itu, fasilitas kredit hanya terdiri dari fasilitas A senilai 9 juta dollar AS dan fasilitas B senilai 5 juta dollar AS. � nse/E-8

HOTLINE: 021-315.2550 HO A A G G EX EXT: 111, 112 R R A A H H FAX: +62-21-315.4601 FA MUUMM ikiklan@koran-jakarta.com U UM

Proyeksi Kinerja

Perusahaan Farmasi Andalkan Diversifikasi Produk JAKARTA – PT Merck Tbk akan mengoptimalkan diversifikasi produk barunya untuk menggenjot penjualannya di 2011. Setelah gagal tumbuh di atas 10 persen tahun lalu, perusahaan farmasi dan kimia ini mengincar pertumbuhan di tiga divisi bisnisnya. “Tiga divisi kita akan terus memberian hasil yang seimbang, ” kata Presiden Direktur Merck, Markus Bamberger, di Jakarta, Kamis (14/4). Sepanjang tahun 2010, perusahaan farmasi dan kimia asal Jerman ini mencatatkan pertumbuhan penjualan hampir di semua divisi dengan total pertumbuhan penjualan hanya 5,9 persen atau sebesar 796 miliar rupiah.

199,61

1.100,34

-0,24%

11

Dari total penjualan tersebut, Divisi Merck Serono menyumbang 41,1 persen atau sebesar 327 miliar rupiah, sementara Divisi Customer Health Care sebesar 25,01 persen atau sebesar172 miliar rupiah dan Divisi Chemical menyumbang sebesar 33,9 persen atau mencapai 270 miliar rupiah. Nilai penjualan Merck yang tumbuh di bawah level 10 persen tersebut disebabkan adanya penurunan penjualan di Divisi Serono sebesar 7 persen. ”Ini karena tahun 2009 akhir kita ada pergantian distributor,” katanya dalam kesempatan yang sama. Untuk meningkatkan kinerja di tahun ini, Direktur Pemasaran Consumer Health Care

« Produk baru juga akan dihadirkan oleh Divisi Merck Serono. » Nils Moen DIREKTUR PEMASARAN CONSUMER HEALTH CARE MERCK

Merck Nils Moen mengatakan pihaknya akan akan fokus dengan diversifikasi produk baru, antara lain dengan menghadirkan formula baru dari produk Sangobion Kid. ”Produk baru juga akan dihadirkan oleh Divisi Merck Serono yakni obat untuk menurunkan kadar gula darah yakni Glucopage XR 750 ml,” katanya di Jakarta, Kamis (14/4). Di luar upaya diversifikasi

tersebut, Merck masih membatasi ekspansinya di tahun ini. Terbukti dari anggaran belanja modalnya (capital expenditure/ capex) tahun ini yang turun sebesar 80 persen menjadi sebesar 10 miliar rupiah. Direktur Keuangan Merck, Bambang Nurcahyo, mengatakan meskipun nilai capex tersebut terhitung turun cukup signifikan dibanding nilai capex Merck di tahun 2010 lalu yang mencapai 50 miliar rupiah, tidak akan memengaruhi kinerjanya di sepanjang tahun ini. Bagi Dividen Terkait dividen, Bambang mengatakan, dari capain laba 2010 yang sebesar 118 miliar rupiah, perseroan tetap akan

membagikan dividen kepada pemegang saham masing-masing sebesar 4.464 rupiah per lembar saham. Total saham beredar Merck sebesar 22,400 ribu saham sekitar 25 persen dimiliki publik. “Kendati laba turun, tetapi dividen tetap dibagi sebesar 4.464 per lembar saham atau senilai 99.993.600.000 rupiah, mendekati.100 miliar rupiah. Jadi sekitar 80 pesen dari laba 2010 dibagikan jadi dividen,” kata Bambang. Namun, menurut Bambang, dividen tersbeut tidak hanya dari laba berjalan tetapi juga dari laba ditahan. Adapun rencana pembagian dividen akan dilakukan pada tanggal 26 Mei 2011. � cas/E-11

DISPLAY Y ADVERTORIAL LAPORAN KEUANGAN

BW FC BW FC BW FC

28.000/mmk 38.000/mmk 32.000/mmk 40.000/mmk 17.000/mmk 32.000/mmk

LELANG

BW

9.000/mmk

EKSPOSURE

BW FC

2.000.000/kavling 3.000.000/kavling

BANNER HALAMAN 1

FC

52.000/mmk

CENTER SPREAD

BW FC

35.000/mmk 40.000/mmk

FC

9.000.000/Kav/Ins

BW FC BW FC

34.000/mmk 52.000/mmk 10.000/mmk 15.000/mmk

BW

21.000/baris

KUPING

COVER EKONOMI COVER RONA

ISLAND AD OBITUARI BARIS KOLOM BARIS FOTO

KHUSUS PROPERTI & OTOMOTIF

BW

25.000/mmk

BW

100.000/kavling


12

DATA EFEK & ASURANSI

Jumat

15 APRIL 2011

KORAN JAKARTA

PERDAGANGAN SAHAM DAN OBLIGASI DI BURSA EFEK INDONESIA 14 APRIL 2011 SAHAM INDEKS LQ-45 Kode

Nama Saham

SAHAM UNTUNG TERBESAR Naik/Turun Penutupan (Rp)

Tertinggi Terendah

Kode

Nama Saham

22.850

22.550

-200

22.550

SRAJ

Sejahteraraya Anugrahjaya Tbk.

ADRO Adaro Energy Tbk.

2.300

2.250

-25

2.250

PTSP

Pioneerindo Gourmet Internatio

ANTM Aneka Tambang (Persero) Tbk

2.350

2.300

-50

2.300

PLAS

Polaris Investama Tbk

55.900

54.700

-1.250

54.850

TGKA

Tigaraksa Satria Tbk

285

275

0

280

INDR

Indo-Rama Synthetics Tbk.

7.200

7.050

0

7.150

750

720

10

730

AALI

Astra Agro Lestari Tbk

ASII

Astra International Tbk

ASRI

Alam Sutera Realty Tbk.

BBCA

Bank Central Asia Tbk

BBKP

Bank Bukopin Tbk

BBNI

Bank Negara Indonesia (Pers

3.975

3.900

0

BBRI

Bank Rakyat Indonesia (Pers

6.300

6.050

-100

BBTN

Penutupan

Naik/Turun (%)

300

11,11

Vol

Nilai

2.010.500

545.607.500

INDONESIA BOND PRICING AGENCY (IBPA) - IGSYC

Frek

INDONESIA GOVERNMENT SECURITIES YIELD CURVE

364

510

10,87

16.500

7.730.000

10

1.150

7,48

3.736.000

4.215.015.000

507

710

5,97

13.500

9.460.000

13

3.150

5,88

873.000

2.762.562.500

200

TMPO Tempo Intimedia Tbk.

92

5,75

1.608.500

143.986.500

68

IKAI

Intikeramik Alamasri Inds. Tbk

143

5,15

408.500

56.876.500

15

3.950

APLI

Asiaplast Industries Tbk

107

4,9

995.500

106.229.000

28

6.100

PTSN Sat Nusapersada Tbk

88

4,76

368.000

32.476.500

49

Bank Tabungan Negara (Perse

1.740

1.730

0

1.740

ROTI

BDMN Bank Danamon Indonesia Tbk.

6.600

6.500

0

6.550

PANS Panin Sekuritas Tbk

Nippon Indosari Corpindo Tbk.

2.925

4,46

2.691.500

7.801.025.000

628

1.200

4,35

1.123.000

1.336.565.000

BJBR

Bank Pembangunan Daerah Jaw

1.380

1.330

20

1.360

197

CMPP Centris Multipersada Pratama T

245

4,26

185.500

48.917.500

31

BMRI

Bank Mandiri (Persero) Tbk

6.800

6.650

-100

6.700

BNBR

Bakrie & Brothers Tbk

67

65

0

66

ANTA Anta Express Tour & Travel Ser

255

4,08

500

127.500

1

GREN Evergreen Invesco Tbk.

105

3,96

12.612.500

1.322.107.500

447

BRAU

Berau Coal Energy Tbk.

550

540

0

550

KOIN

BSDE

Bumi Serpong Damai Tbk

860

840

-10

860

SGRO Sampoerna Agro Tbk

BTEL

Bakrie Telecom Tbk

395

385

5

395

DILD

Intiland Development Tbk

Kokoh Inti Arebama Tbk

173

3,59

220.500

37.487.500

49

3.300

3,12

14.279.500

46.438.112.500

824

345

2,99

35.540.500

12.180.957.500

936

BUMI

Bumi Resources Tbk

3.400

3.325

-50

3.350

CFIN

Clipan Finance Indonesia Tbk

710

2,9

7.764.000

5.450.925.000

368

CPIN

Charoen Pokphand Indonesia

1.960

1.910

-30

1.930

TLKM Telekomunikasi Indonesia (Pers

7.200

2,86

29.644.500

212.190.525.000

2.321

DOID

Delta Dunia Makmur Tbk

1.180

1.160

-20

1.170

WICO Wicaksana Overseas Internation

76

2,7

3.947.500

306.806.000

314

ELSA

Elnusa Tbk

305

300

0

300

ELTY

Bakrieland Development Tbk

139

137

-2

137

ENRG

Energi Mega Persada Tbk

129

126

-2

127

41.000

40.250

-600

40.400

25

2.375

172

-21,82

500

86.000

1

ABDA Asuransi Bina Dana Arta Tbk.

510

-19,05

532.500

280.385.000

155

GTBO Garda Tujuh Buana Tbk

64

-8,57

6.495.500

439.255.000

704

VOKS Voksel Electric Tbk

560

-6,67

1.504.000

847.320.000

8

SSTM Sunson Textile Manufacture Tbk

255

-5,56

40.000

10.537.500

11

MNCN Media Nusantara Citra Tbk

850

-5,56

38.308.000

33.165.220.000

3.209

3.300

ITTG

87

-5,43

59.000

5.082.500

7

-50

3.625

DAVO Davomas Abadi Tbk

89

-5,32

375.722.500

34.279.292.500

3.674

0

700

MLIA

Mulia Industrindo Tbk

390

-4,88

4.500

1.755.000

4

2.350

0

2.400

DSSA Dian Swastatika Sentosa Tbk

25.500

-4,67

15.500

400.275.000

18

2.800

2.775

-25

2.800

PTPP

670

-4,29

9.423.500

6.486.090.000

336

Perusahaan Gas Negara (Pers

4.000

3.950

0

3.975

META Nusantara Infrastructure Tbk.

260

-3,7

6.975.000

1.845.612.500

230

Tambang Batubara Bukit Asam

2.375

2.325

INCO

International Nickel Indone

4.900

4.825

-50

4.850

INDF

Indofood Sukses Makmur Tbk

5.400

5.300

-100

5.300

INDY

Indika Energy Tbk

4.025

3.950

0

4.000

INTP

Indocement Tunggal Prakasa

16.950

16.450

-250

16.600

ISAT

Indosat Tbk

5.300

5.150

0

5.250

ITMG

Indo Tambangraya Megah Tbk.

48.450

47.400

-900

47.600

JSMR

Jasa Marga (Persero) Tbk

3.400

3.300

-75

KLBF

Kalbe Farma Tbk

3.675

3.625

LPKR

Lippo Karawaci Tbk

700

680

LSIP

PP London Sumatra Indonesia

2.400

MEDC Medco Energi International PGAS PTBA

Kode

Nama Saham

Leo Investments Tbk

PP (Persero) Tbk.

Vol

Nilai

22.300

22.050

200

22.300

BMTR Global Mediacom Tbk.

790

-3,66

30.339.500

24.107.265.000

786

SMCB Holcim Indonesia Tbk

2.150

2.125

0

2.150

JECC

540

-3,57

22.000

11.925.000

4

SMGR Semen Gresik (Persero) Tbk

9.550

9.450

-50

9.550

AMRT Sumber Alfaria Trijaya Tbk

2.750

-3,51

1.000

2.750.000

1

TINS

Timah (Persero) Tbk.

2.850

2.800

0

2.850

EXCL

XL Axiata Tbk.

5.600

-3,45

2.575.500

14.552.950.000

380

TLKM

Telekomunikasi Indonesia (P

7.250

7.050

200

7.200

HITS

Humpuss Intermoda Transportasi

300

-3,23

13.500

4.050.000

10

UNSP

Bakrie Sumatra Plantations

360

350

-5

355

INPC

Bank Artha Graha Internasional

92

-3,16

51.000

4.693.500

10

UNTR

United Tractors Tbk

22.700

22.200

-250

22.350

MYRX Saham Seri B Hanson Internatio

66

-2,94

1.710.000

110.931.500

33

UNVR

Unilever Indonesia Tbk

15.050

14.950

-150

14.950

MASA Multistrada Arah Sarana Tbk

330

-2,94

4.179.000

1.381.360.000

66

Penutupan

Prb (Nominal)

DAVO Davomas Abadi Tbk

89

-5

375.722.500

34.279.292.500

BHIT

Bhakti Investama Tbk

171

-3

188.711.000

32.843.628.500

4.333

BNBR Bakrie & Brothers Tbk

66

0

142.032.000

9.360.337.500

1.245

TOP VOLUME BROKER Kode

Nama

8,5 8 7,5 7 6,5

Frek

Jembo Cable Company Tbk

5

Nilai

Frek

Kode

Nama Saham

Vol

Nilai

5

10

15

20

15 APRIL 2011

25

30

14 APRIL 2011

15-April-11

6,7503 5,5603 5,8459 6,2079 6,4467 6,6220 6,7894 6,9710 7,1688 7,3766 7,5864 7,7912 7,9860 8,1675 8,3339 8,4845 8,6193 8,7390 8,8444 8,9367 9,0172 9,0869 9,1471 9,1989 9,2434 9,2813 9,3138 9,3413 9,3647 9,3846 9,4014

6,7472 5,4333 5,7767 6,1332 6,3363 6,4791 6,6269 6,8009 6,9999 7,2142 7,4338 7,6503 7,8577 8,0520 8,2311 8,3938 8,5402 8,6707 8,7861 8,8876 8,9763 9,0535 9,1204 9,1782 9,2280 9,2707 9,3073 9,3385 9,3651 9,3877 9,4069

BENCHMARK SUN Tenor

Seri

Fair Price (%)

YTM (%)

Kupon (%)

5,43 10,26

FR0055

103,2000

6,6600

7,3750

FR0053

104,2609

7,6404

8,2500

15,43

FR0056

100,0000

8,3736

8,3750

20,27

FR0054

104,7072

8,9883

9,5000

Kontak IBPA: Departemen Pemasaran & Layanan ; E-mail: enquiries@ibpa.co.id ; Telepon: 021 515 1569 ; Faks: 021 515 1520 ; Website: www.ibpa.co.id Informasi yang disajikan oleh IBPA dalam dokumen ini hanya dapat digunakan untuk kepentingan penerima saja. Informasi dalam dokumen ini didasarkan pada sumber‐sumber data yang dapat dipercaya yang tersedia hingga batas waktu pengumpulan data yang ditetapkan oleh IBPA. Dokumen ini dimaksudkan semata‐mata hanya untuk tujuan penyediaan informasi nilai imbal hasil (yield) dan kurva imbal hasil (yield curve) Surat Utang Negara (SUN), serta data harga pasar wajar SUN seri benchmark, dan bukan merupakan rekomendasi, penawaran, saran ataupun pendapat dari IBPA untuk membeli, menjual, atau menyimpan Efek tertentu, atau bukan untuk mengesahkan dokumen, pajak, akuntansi, atau bukan merupakan saran investasi, atau bukan sebagai layanan yang menjanjikan keuntungan tertentu, atau kesesuaian dari Efek apapun atau investasi lainnya. IBPA, termasuk direksi, karyawan dan agen resmi IBPA, tidak bertanggung jawab atas kerugian yang timbul dari segala bentuk penggunaan informasi yang terdapat di dalam dokumen ini oleh penerima informasi dan akan membebaskan IBPA dari tuntutan atau upaya hukum apapun yang diakibatkannya.

SAHAM VOLUME TERBESAR Volume

0

14-April-11

0,1 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30

5,5

SQMI Renuka Coalindo Tbk.

Gajah Tunggal Tbk

Tenor

9

6

Naik/Turun (%)

GJTL

YIELD

SAHAM RUGI TERBESAR Penutupan

GGRM Gudang Garam Tbk

9,5

Frek 3.674

BJ

ANDALAN ARTHA ADVISINDO SEK.

522.494.638

63.258.135.520

677

YP

eTRADING SECURITIES

337.369.510

306.605.611.500

19.053

DR

OSK NUSADANA SECURITIES

300.302.500

255.576.111.000

5.947

GA

BLOOM NUSANTARA CAPITAL

292.019.000

60.286.046.000

103

BUMI Bumi Resources Tbk

3.350

-50

121.173.500

408.974.025.000

2.674

CP

VALBURY ASIA SECURITIES

277.517.100

158.533.373.000

6.146

BJBR

1.360

20

111.783.000

152.046.980.000

3.467

YJ

LAUTANDHANA SECURINDO

209.981.540

87.823.231.000

3.014

MIRA Mitra International Resources

192

1

97.943.000

18.848.168.500

1.591

YU

CIMB SECURITIES INDONESIA

208.039.000

320.311.438.000

5.978

BBKP Bank Bukopin Tbk

730

10

90.208.000

66.182.470.000

3.478

1

Obligasi Negara Th. 2005 Seri FR0032

11-Apr-11

14-Apr-11

7,26

142,150

2,628

3,7357

0,0000

15

PD

INDO PREMIER SECURITIES

196.067.000

154.961.298.000

11.548

ASRI

Alam Sutera Realty Tbk.

280

0

90.040.500

25.208.605.000

578

2

Obligasi Negara Th. 2007 Seri FR0045

12-Apr-11

15-Apr-11

26,1

103,250

0,7

0,7228

0,0000

9,75

ZP

KIM ENG SECURITIES

170.481.500

490.005.815.500

4.735

BTEL

Bakrie Telecom Tbk

395

5

88.574.000

34.687.325.000

393

3

Surat Perbendaharaan Negara Seri SPN20110623

12-Apr-11

14-Apr-11

0,19

99,069

14,021

13,8905

0,0000

0

KI

CIPTADANA SECURITIES

167.899.000

109.202.034.500

2.579

DEWA Darma Henwa Tbk

67

1

72.217.000

4.776.010.000

684 374

115,010

5

5,7505

0,0000

10

7.751

7.863.358.000

6,26

385.776.146.500

61.683.000

15-Apr-11

164.215.500

-2

13-Apr-11

CREDIT SUISSE SECURITIES IND

127

Obligasi Negara Th. 2005 Seri FR0028

CS

ENRG Energi Mega Persada Tbk

4

EP

MNC SECURITIES

159.189.500

75.035.580.000

7.105

ADRO Adaro Energy Tbk.

2.250

-25

57.245.000

130.086.025.000

1.056

5

Obligasi Negara Th.2005 Seri FR0030

13-Apr-11

18-Apr-11

5,09

116,500

16,26

18,9429

0,0000

10,75

6

Obligasi Negara Th.2006 Seri FR0034

13-Apr-11

15-Apr-11

10,18

136,000

8

10,8800

0,0000

12,8

Bank Pembangunan Daerah Jawa

VOLUME TRANSAKSI TERBESAR OBLIGASI NEGARA No.

Nama Obligasi

Tgl Lelang

Tgl Peny.

TTM

Volume

Nilai

(Rp Mil)

(Rp Mil)

Harga

Yield

Kupon

DB

DEUTSCHE SECURITIES INDONESIA

151.251.000

313.677.196.500

2.331

BRAU Berau Coal Energy Tbk.

550

0

53.282.000

28.995.765.000

119

BK

J.P MORGAN SECURITIES INDONESIA

150.618.000

596.242.425.000

2.777

LPKR

Lippo Karawaci Tbk

700

0

44.177.000

30.454.250.000

454

7

Obligasi Negara Th.2006 Seri FR0035

13-Apr-11

15-Apr-11

11,18

136,000

9

12,2400

0,0000

12,9

LG

TRIMEGAH SECURITIES Tbk.

146.610.436

147.457.143.500

3.890

IPOL

Indopoly Swakarsa Industry Tb

186

-1

39.775.000

7.453.823.000

685

8

Obligasi Negara Th. 2007 Seri FR0042

13-Apr-11

15-Apr-11

16,26

113,000

15

16,9500

0,0000

10,25

BQ

DANPAC SEKURITAS

146.051.610

51.280.075.500

619

MNCN Media Nusantara Citra Tbk

850

-50

38.308.000

33.165.220.000

3.209

10,25

RX

MACQUARIE CAPITAL SEC. IND.

141.975.838

432.961.939.250

4.337

SIPD

Sierad Produce Tbk

57

1

35.589.500

2.006.866.000

452

CC

MANDIRI SEKURITAS

139.380.500

219.603.606.500

4.005

DILD

Intiland Development Tbk

345

10

35.540.500

12.180.957.500

936

DX

BAHANA SECURITIES

133.066.500

239.723.761.500

2.912

BMTR Global Mediacom Tbk.

AI

UOB KAY HIAN SECURITIES

132.559.000

125.096.037.000

3.230

TLKM

TOP NILAI BROKER

Telekomunikasi Indonesia (Per

790

-30

30.339.500

24.107.265.000

786

7.200

200

29.644.500

212.190.525.000

2.321

SAHAM NILAI TERBESAR

Kode

Nama

Volume

Nilai

Frek

BK

J.P MORGAN SECURITIES INDONESIA

150.618.000

596.242.425.000

2.777

Penutupan

Prb (Nominal)

BUMI Bumi Resources Tbk

3.350

-50

Kode

Nama Saham

Vol

Nilai

Frek

121.173.500

408.974.025.000

2.674

ZP

KIM ENG SECURITIES

170.481.500

490.005.815.500

4.735

ASII

Astra International Tbk

54.850

-1.250

6.034.500

332.003.325.000

3.049

RX

MACQUARIE CAPITAL SEC. IND.

141.975.838

432.961.939.250

4.337

TLKM Telekomunikasi Indonesia (Per

7.200

200

29.644.500

212.190.525.000

2.321

9

Obligasi Negara Th. 2007 Seri FR0043

13-Apr-11

15-Apr-11

11,26

117,000

0,5

0,5850

0,0000

10

Obligasi Negara Th. 2007 Seri FR0046

13-Apr-11

15-Apr-11

12,26

111,000

3

3,3300

0,0000

9,5

11

Obligasi Negara RI Seri FR0053

13-Apr-11

18-Apr-11

10,26

105,250

40

42,1000

0,0000

8,25

12

Obligasi Pem. Th. 2002 Seri FR0019

13-Apr-11

21-Apr-11

2,17

115,800

575

665,8500

6,2700

14,25

13

SBSN RI Seri IFR-0006

13-Apr-11

20-Apr-11

18,93

108,150

5

5,4075

9,3200

0

14

Surat Perbendaharaan Negara Seri SPN20120209

13-Apr-11

15-Apr-11

0,82

95,977

100

95,9769

0,0000

0

15

Surat Perbendaharaan Negara Seri SPN20120309

13-Apr-11

15-Apr-11

0,9

95,523

100

95,5227

0,0000

0

16

Obligasi Negara Th. 2003 Seri FR0023

14-Apr-11

18-Apr-11

1,67

108,270

4

4,3308

5,6955

11

17

Obligasi Negara Th. 2004 Seri FR0026

14-Apr-11

19-Apr-11

3,5

113,750

50

56,8750

0,0000

11

18

Obligasi Negara Th. 2005 Seri FR0027

14-Apr-11

19-Apr-11

4,17

110,120

1,861

2,0493

6,6676

9,5

BZ

BATAVIA PROSPERINDO SEKURITAS

99.176.096

402.073.268.342

1.588

BBRI

Bank Rakyat Indonesia (Perser

6.100

-100

29.004.000

179.024.975.000

1.625

CS

CREDIT SUISSE SECURITIES IND

164.215.500

385.776.146.500

7.751

ITMG

Indo Tambangraya Megah Tbk.

47.600

-900

3.380.000

161.308.150.000

1.936

19

Obligasi Negara Th.2005 Seri FR0031

14-Apr-11

18-Apr-11

9,6

122,730

17

20,8641

7,6120

11

YU

CIMB SECURITIES INDONESIA

208.039.000

320.311.438.000

5.978

BJBR

Bank Pembangunan Daerah Jawa

1.360

20

111.783.000

152.046.980.000

3.467

20

Obligasi Negara Th.2006 Seri FR0033

14-Apr-11

18-Apr-11

1,92

112,000

10

11,2000

6,6612

12,5

DB

DEUTSCHE SECURITIES INDONESIA

151.251.000

313.677.196.500

2.331

BMRI

Bank Mandiri (Persero) Tbk

6.700

-100

22.192.500

148.755.500.000

2.047

21

Obligasi Negara Th. 2006 Seri FR0036

14-Apr-11

18-Apr-11

8,43

124,800

25

31,2000

7,4718

11,5

KZ

CLSA INDONESIA

121.449.000

306.994.266.500

2.218

ADRO Adaro Energy Tbk.

2.250

-25

57.245.000

130.086.025.000

1.056

22

Obligasi Negara Th. 2006 Seri FR0038

14-Apr-11

15-Apr-11

7,34

123,250

10

12,3250

7,4283

11,6

YP

ETRADING SECURITIES

337.369.510

306.605.611.500

19.053

SMGR Semen Gresik (Persero) Tbk

9.550

-50

9.617.000

91.371.550.000

550

AK

UBS SECURITIES INDONESIA

101.149.268

298.629.267.020

4.669

UNTR United Tractors Tbk

22.350

-250

3.422.500

76.349.925.000

839

23

Obligasi Negara Th. 2006 Seri FR0040

14-Apr-11

15-Apr-11

14,43

121,200

5

6,0600

8,4299

11

ML

MERRILL LYNCH INDONESIA

83.191.394

259.242.000.600

3.470

BBKP

730

10

90.208.000

66.182.470.000

3.478

24

Obligasi Negara Th. 2007 Seri FR0044

14-Apr-11

18-Apr-11

13,43

111,500

166,65

185,8148

8,5472

10

25

Obligasi Negara Th. 2007 Seri FR0047

14-Apr-11

18-Apr-11

16,85

112,000

0,6

0,6720

8,6300

10

Bank Bukopin Tbk

DR

OSK NUSADANA SECURITIES

300.302.500

255.576.111.000

5.947

PGAS

3.975

0

15.089.000

59.870.675.000

742

DX

BAHANA SECURITIES

133.066.500

239.723.761.500

2.912

BBCA Bank Central Asia Tbk

7.150

0

7.267.000

51.727.450.000

429

26

Obligasi Negara RI Seri FR0049

14-Apr-11

18-Apr-11

2,42

106,160

20

21,2320

6,2016

9

CC

MANDIRI SEKURITAS

139.380.500

219.603.606.500

4.005

BBNI

3.950

0

12.263.000

48.183.112.500

428

27

Obligasi Negara RI Seri FR0050

14-Apr-11

18-Apr-11

27,27

111,000

1

1,1100

9,3695

10,5

OD

DANAREKSA SEKURITAS

100.596.000

183.237.252.000

4.561

SGRO Sampoerna Agro Tbk

3.300

100

14.279.500

46.438.112.500

824

28

Obligasi Negara RI Seri FR0052

14-Apr-11

18-Apr-11

19,35

115,250

0,5

0,5763

8,8400

10,5

CP

VALBURY ASIA SECURITIES

277.517.100

158.533.373.000

6.146

INCO

4.850

-50

8.426.000

40.905.850.000

939

196.067.000

154.961.298.000

11.548

UNVR Unilever Indonesia Tbk

14.950

-150

2.586.500

38.807.925.000

901

29

Obligasi Negara RI Seri FR0054

14-Apr-11

18-Apr-11

20,26

104,250

5

5,2125

9,0361

9,5

45.116.000

149.840.955.000

171

GGRM Gudang Garam Tbk

40.400

-600

957.000

38.734.550.000

580

30

Obligasi Negara RI Seri FR0055

14-Apr-11

15-Apr-11

5,43

101,600

0,74

0,7518

7,0128

7,375

146.610.436

147.457.143.500

3.890

BTEL

Bakrie Telecom Tbk

395

5

88.574.000

34.687.325.000

393

31

Obligasi Negara RI Seri FR0056

14-Apr-11

14-Apr-11

15,43

100,500

0,2

0,2010

0,0000

8,375

95.511.500

135.510.362.000

6.633

INDF

Indofood Sukses Makmur Tbk

5.300

-100

6.480.500

34.483.200.000

721

32

Obligasi Pem. Th. 2002 Seri FR0016

14-Apr-11

18-Apr-11

0,33

102,750

10,65

10,9429

4,8400

13,45

Penutupan

Prb (Nominal)

171

-3

188.711.000

32.843.628.500

4.333

Yield

Kupon

89

-5

375.722.500

34.279.292.500

3.674

PD

INDO PREMIER SECURITIES

HG

RBS ASIA SECURITIES INDONESIA

LG

TRIMEGAH SECURITIES TBK.

NI

BNI SECURITIES

YP

Nama eTRADING SECURITIES

PD

INDO PREMIER SECURITIES

CS

CREDIT SUISSE SECURITIES IND

Bank Negara Indonesia (Perser International Nickel Indonesi

VOLUME TRANSAKSI TERBESAR OBLIGASI KORPORASI

SAHAM TERAKTIF

TOP BROKER TERAKTIF Kode

Perusahaan Gas Negara (Perser

Volume

Frek

Kode

19.053

BHIT

DAVO Davomas Abadi Tbk

Nilai

337.369.510

306.605.611.500

Nama Saham Bhakti Investama Tbk

196.067.000

154.961.298.000

11.548

164.215.500

385.776.146.500

7.751

BBKP

Bank Bukopin Tbk Bank Pembangunan Daerah Jawa

Vol

Nilai

Frek No.

Nama Obligasi

Tgl Lelang

Tgl Peny.

TTM

Volume

Nilai

(Rp Mil)

(Rp Mil)

Harga

Rating

730

10

90.208.000

66.182.470.000

3.478

1

Bank Danamon I Tahun 2007 Seri B

12-Apr-11

14-Apr-11

1,01

102,750

2

2,0550

0,0000

10,6

idAA+

1.360

20

111.783.000

152.046.980.000

3.467

2

Bank Danamon II Tahun 2010 Seri A

12-Apr-11

15-Apr-11

2,66

99,875

20

19,9750

0,0000

8,75

idAA+

3

ObligasiBankBTPNITahun2009SeriA

13-Apr-11

14-Apr-11

1,48

100,670

1

1,0067

0,0000

11,25

AA-(idn)

4

Obligasi Bank BTPN II Tahun 2010 Seri B

13-Apr-11

15-Apr-11

4,09

103,750

5

5,1875

9,5331

10,6

AA-(idn)

5

Federal International Finance X Tahun 2010 Seri A

13-Apr-11

14-Apr-11

0,05

100,000

1

1,0000

0,0000

8,1

idAA

159.189.500

75.035.580.000

7.105

BJBR

95.511.500

135.510.362.000

6.633

MNCN Media Nusantara Citra Tbk

850

-50

38.308.000

33.165.220.000

3.209

PHILLIP SECURITIES INDONESIA

123.577.650

117.253.674.000

6.524

ASII

Astra International Tbk

54.850

-1.250

6.034.500

332.003.325.000

3.049

CP

VALBURY ASIA SECURITIES

277.517.100

158.533.373.000

6.146

BUMI

Bumi Resources Tbk

3.350

-50

121.173.500

408.974.025.000

2.674

YU

CIMB SECURITIES INDONESIA

208.039.000

320.311.438.000

5.978

ETWA Eterindo Wahanatama Tbk

240

-5

22.028.500

5.388.785.000

2.626

DR

OSK NUSADANA SECURITIES

300.302.500

255.576.111.000

5.947

TLKM Telekomunikasi Indonesia (Per

7.200

200

29.644.500

212.190.525.000

2.321

6

Obligasi Subordinasi II Bank NISP Th, 2008

13-Apr-11

15-Apr-11

6,91

102,800

3

3,0840

0,0000

11,1

idAA

ZP

KIM ENG SECURITIES

170.481.500

490.005.815.500

4.735

BMRI

6.700

-100

22.192.500

148.755.500.000

2.047

7

Adira Dinamika Multi Finance III Thn 2009 Seri C

14-Apr-11

15-Apr-11

1,08

64,530

3

1,9359

62,4300

14,6

idAA+

AK

UBS SECURITIES INDONESIA

101.149.268

298.629.267.020

4.669

ADMG Polychem Indonesia Tbk

210

5

12.468.500

2.625.205.000

1.948

idAA-

ID

ANUGERAH SECURINDO INDAH

84.619.500

38.834.577.000

4.618

ITMG

47.600

-900

3.380.000

161.308.150.000

1.936

OD

DANAREKSA SEKURITAS

100.596.000

183.237.252.000

4.561

ASGR Astra Graphia Tbk

760

-10

10.794.500

8.421.855.000

1.634

RX

MACQUARIE CAPITAL SEC. IND.

141.975.838

432.961.939.250

4.337

BBRI

Bank Rakyat Indonesia (Perser

6.100

-100

29.004.000

179.024.975.000

1.625

CC

MANDIRI SEKURITAS

139.380.500

219.603.606.500

4.005

MIRA

Mitra International Resources

192

1

97.943.000

18.848.168.500

1.591

LG

TRIMEGAH SECURITIES Tbk.

146.610.436

147.457.143.500

3.890

AISA

Tiga Pilar Sejahtera Food Tbk

800

20

14.424.000

11.481.250.000

1.542

LS

RELIANCE SECURITIES

83.858.500

88.844.855.500

3.538

BNBR Bakrie & Brothers Tbk

66

0

142.032.000

9.360.337.500

1.245

ML

MERRILL LYNCH INDONESIA

83.191.394

259.242.000.600

3.470

HEXA Hexindo Adiperkasa Tbk

5.550

-150

3.838.500

21.367.175.000

1.137

EP

MNC SECURITIES

NI

BNI SECURITIES

KK

Bank Mandiri (Persero) Tbk Indo Tambangraya Megah Tbk.

GR

PANIN SEKURITAS TBK.

120.373.700

85.109.853.300

3.330

ADRO Adaro Energy Tbk.

2.250

-25

57.245.000

130.086.025.000

1.056

AI

UOB KAY HIAN SECURITIES

132.559.000

125.096.037.000

3.230

CPIN

1.930

-30

10.301.500

19.898.415.000

978

Charoen Pokphand Indonesia Tb

8

Obligasi V Bank Jabar Tahun 2006

14-Apr-11

18-Apr-11

0,65

102,100

5

5,1050

7,8371

11,25

9

Obligasi Berlian Laju Tanker III Tahun 2007

14-Apr-11

18-Apr-11

1,23

83,488

1

0,8349

26,7119

10,35

idA-

Obligasi Subordinasi Rupiah Bank Mandiri I Tahun 2009

14-Apr-11

19-Apr-11

5,66

107,400

5

5,3700

10,1637

11,85

idAA+

11

Obligasi Subordinasi II Bank CIMB Niaga Tahun 2010

14-Apr-11

19-Apr-11

9,7

103,150

2

2,0630

10,3376

10,85

AA(idn)

12

Indosat IV Tahun 2005

14-Apr-11

18-Apr-11

0,18

100,800

5

5,0400

11,8930

12

idAA+

13

Indosat V Tahun 2007 Seri A

14-Apr-11

15-Apr-11

3,12

88,000

2

1,7600

15,0816

10,2

idAA+

14

Jasa Marga I Seri JM-10

14-Apr-11

18-Apr-11

2,5

81,500

3

2,4450

8,1000

0

idAA

15

Jasa Marga XII Seri Q Tahun 2006

14-Apr-11

15-Apr-11

5,23

100,000

5

5,0000

13,4988

13,5

idAA

10

UNIT LINK PT AJ SEQUIS LIFE

PT ASURANSI TAKAFUL KELUARGA

Unit Link

13-Apr-11

12-Apr-11

Unit Link

PT BNI LIFE INSURANCE 13-Apr-11

12-Apr-11

COMMONWEALTH LIFE

Unit Link

13-Apr-11

12-Apr-11

Takafulink Alia

Rp

1409,07

1406,99

B-Life Link Dana Stabil

Rp

1.478,53

1.462,78

Unit Link

13-Apr-11

12-Apr-11

Sequis Life Rupiah Equity Fund

Rp

20.894,92

20.726,95

Investra Balance Fund

Rp

1.964,99

1.962,04

Sequis Life Rupiah Managed Fund

Rp

2.400,93

2.389,38

Takafulink Istiqomah

Rp

1519,07

1519,13

B-Life Link Dana Selaras

Rp

1.554,68

1.547,20

Investra Balanced Progressive Fund

Rp

2.776,76

2.763,05

Sequis Life Rupiah Stable Fund

Rp

1.601,69

1.584,63

Takafulink Mizan - Syariah Investa Link

Rp

1806,20

1802,71

B-Life Link Dana Maxima

Rp

1.619,69

1.606,67

Investra Balanced Target Fund

Rp

1.128,36

1.126,80

Sequis Life Rupiah Cash Fund

Rp

1.162,90

1.162,73

B-Life Link Dana Cemerlang

Rp

1.309,94

1.305,50

Investra Balanced Syariah

Rp

1.089,38

1.088,55

153,56

153,79

B-Life Link Dana Kombinasi

Rp

1.288,47

1.286,50

Investra Bond Fund

Rp

2.056,22

2.035,67

B-Life Link Dana Aktif

Rp

1.347,16

1.339,72

Investra Equity Fund

Rp

3.978,70

3.965,11

Investra Equity Income Fund

Rp

2.889,17

2.879,64

Investra Equity Infrastructure Fund

Rp

1.425,64

1.418,64

Investra Equity Dynamic Fund

Rp

1.434,84

1.423,32

Investra Equity Syariah

Rp

1.434,73

1.427,72

Investra Money Market Fund

Rp

1.448,94

1.448,73

Commlink Aggressive Fund

Rp

1.948,07

1.935,85

Commlink Moderate Fund

Rp

1.617,06

1.607,82

Commlink Conservative Fund

Rp

1.241,18

1.230,99

Sequis Life US Dollar Stable Fund Rupiah Golden Fixed Income Fund

Rp

1.766,23

1.747,13

Rupiah Golden Equity Fund

Rp

2.770,03

2.753,49

Rupiah Golden Managed Fund

Rp

2.471,33

2.457,91

Syariah rupiah Balanced Fund

Rp

1.502,02

1.496,39

PT. ASURANSI JIWA MEGA LIFE Unit Link

13-Apr-11

12-Apr-11

Mega Link Agressive Fund

Rp

1299,18

1295,64

B-Life Spectra Link Dana Stabil Plus

Rp

1.350,09

1.335,71

Mega Link Balance Fund

Rp

1485,90

1482,01

B-Life Spectra Link DanaSelaras Plus

Rp

1.536,41

1.529,02

Mega Link Protected Fund

Rp

1421,73

1420,58

B-Life Spectra Link Dana Maxima Plus

Rp

1.877,62

1.862,53

1,1373

1,1388

B-Life Spectra Link Dana Secure USD

PT A.J. CENTRAL ASIA RAYA

JS LINK JIWASRAYA

Unit Link

Unit Link

13-Apr-11

12-Apr-11

JS Balanced Fund

Rp

1525,18

1520,90

JS Equity Fund

Rp

1795,15

1789,81

JS Fixed Income Fund

Rp

1245,66

1240,92

13-Apr-11

12-Apr-11

B-Life Syariah Stabil

Rp

1.409,53

1.402,08

B-Life Syariah Berimbang

Rp

1.230,49

1.221,34

CARLink Pro-Fixed

Rp

1930,28

1929,80

B-Life Syariah Optimal

Rp

1.427,23

1.425,43

CARLink Pro-Mixed

Rp

2135,28

2125,94

B-Life Syariah Fixed Income

Rp

1.377,02

1.376,75

CARLink Pro-Save

Rp

1573,46

1573,18

B-Life Syariah Managed Fund

Rp

1.092,81

1.089,78

1347,32

B-Life Syariah Equity Fund

Rp

1.141,76

1.137,80

Century Pro-Fixed

Rp

1347,65

* Untuk Harga Unit Produk Premi Tunggal menggunakan Harga Beli

®


KORAN JAKARTA

EKONOMI INTERNASIONAL

®

Jumat

15 APRIL 2011

Strategi Pembiayaan I Guna Menutup Utang, Pemerintah Siap Jual Aset

HARGA MINYAK

Utang Yunani Kian Bengkak Hingga kini, jumlah utang Yunani mencapai 492 miliar dollar AS. Tingginya utang tersebut membuat IMF, bank sentral Eropa, dan Komisi Eropa meminta mereka merestrukturisasi utang. ATHENA – Pemerintah Jerman mendesak Yunani segera melakukan restrukturisasi utang sebelum 2013. Pasalnya, saat ini, negara-negara kreditor sedang dilanda defisit keuangan yang naik-turun. Demikian dikutip dari Reuters, Kamis (14/4). Menteri Keuangan Jerman Wolfgang Schaeuble mengatakan IMF, bank sentral Eropa, dan Komisi Eropa melaporkan bahwa Yunani pada bulan Juni mendatang tampaknya belum mampu melakukan pembayaran utang dalam jumlah besar. Untuk itu, Yunani perlu menyiapkan langkah tambahan. Bank sentral Eropa (ECB) dan Komisi Eropa masih mengesampingkan restrukturisasi utang-utang Yunani yang membengkak sekitar 340 miliar euro atau 492 miliar dollar AS. Sayangnya, ketika ditanya bagaimana Yunani bisa bebas

dari jerat utang, Schaeuble menjawab bulan depan setidaknya Yunani harus sudah bisa menentukan langkah. “Di Juni, ada banyak utang Yunani yang jatuh tempo. Saya berharap para analis di Yunani bisa melihat bagaimana utang Yunani tersebut dalam jangka panjang. Masalah ini akan dibicarakan dalam Komisi Eropa dan BCE,” katanya. Schaeuble mengatakan para kreditor swasta berharap pada 2013 mendatang aturan baru soal utang-utang bermasalah negara-negara Eropa lebih diperhatikan. “Sampai sekarang, segala restrukturisasi yang terjadi baru sebatas dasar dan masih bersifat fluktuatif.” Yunani merupakan negara Eropa pertama yang meminta dana talangan pada Mei lalu sebesar 110 miliar euro. Dana tersebut dikeluarkan oleh Uni Eropa dan IMF setelah Pemerintah

Yunani melaporkan negaranya dalam kondisi defisit dan level utang yang sangat besar. Dana Pinjaman Menteri Keuangan Yunani George Papaconstantinou mengatakan Yunani masih membutuhkan dana pinjaman senilai 23 miliar euro atau 33 miliar dollar AS agar bisa menutup defisit di tahun fiskal 2015. “Di 2011, defisit anggaran yang menyentuh 17 miliar euro dan setidaknya akan bertambah 3 miliar euro lagi di 2015. Angka ini di bawah PDB (GDP). Kami perlu dana lagi sekitar 23 miliar euro,” kata Papaconstantinou. Ditambahkannya, rencana pengajuan tambahan dana pinjaman ini untuk anggaran di 2012-2015 akan dibahas pada rapat bersama para anggota kabinet Jumat nanti. Apabila rencana peminjaman dana tersebut disetujui pemerintah, maka parlemen selanjutnya akan melakukan pemungutan suara pada 15 Mei. Mei 2010 lalu, Pemerintah Yunani meminta dana talangan kepada IMF dan Uni Eropa sebesar 14 miliar euro. Dana tersebut digunakan untuk me-

nanggulangi defisit anggaran yang lebih dari 5 persen GDP. Dalam sebuah seminar di Athena, Papaconstantinou mengatakan demi menghemat anggaran, pihaknya sebetulnya telah melakukan pemotongan sebanyak 15 persen, yang 10 persen di antaranya dipotong dari pos anggaran pensiun. Pada 2011 ini, pemotongan akan dilakukan pada anggaran adminstratif negara. Defisit kali ini dipicu oleh anjoknya raihan negara di sektor pajak. Papaconstantinou mengatakan pemerintah akan melakukan reformasi ekonomi seiring dengan langkah pemerintah yang akan mengumumkan penjualan aset milik negara, langkah yang masih menjadi kontroversi. Di sisi lain, Pemerintah Yunani juga didesak oleh Uni Eropa dan IMF untuk menyetujui program privatisasi senilai 50 miliar euro. Kamis pagi (14/4), sejumlah analis mengatakan pada konferensi perbankan, pasar global percaya Yunani bisa melakukan pemulihan ekonomi. “Kita boleh saja membenci pasar, tetapi kita harus bisa membujuk mereka karena kita membuthkan mereka,” kata

Gikas Hardouvelis, kepala ekonom dan peneliti ekonomi Eurobank. “Pasar bisa saja bertindak melampaui batas selama 1-2 bulan, tapi tidak untuk setahun. Kalau pun iya, pasti ada yang tidak beres,” katanya berpendapat. Pemerintah Yunani sampai sekarang masih berjuang untuk menjaga agar langkah yang mereka ambil untuk menyelamatkan perekonomian negara tidak melanggar hukum, tidak memancing reaksi publik, melainkan bisa meningkatkan pendapatan negara dan mengembalikan permintaan pasar. Meskipun berulang kali Pemerintah Yunani mengumumkan perekonomian mereka akan prospektif, para analis sepakat perekonomian pemerintah tidak akan kembali pulih bila jumlah utang tidak direstrukturisasi. “Mengapa pasar percaya harus ada restrukturisasi besar-besaran di sektor utang? Karena mereka melihat utang Yunani berkecenderungan semakin membengkak,” kata Paul Mylonas, Kepala Ekonom Bank Nasional Yunani. � suc/Rtr/E-13

» Distribusi Bir

Seorang sopir » truk Budweiser Chevrolet membantu menurunkan satu paket bir Budweiser untuk dijual di Walmart, Carolina Selatan, Kamis (14/4). Tingkat konsumsi bir warga Amerika Serikat meningkat sehingga penjualan bir merek Budweiser bertambah.

AFP/JARED C TILTON/GETTY IMAGES

Maret 2011

China Alami Inflasi Terburuk dalam Sejarah BEIJING – Inflasi China pada Maret 2011 ini mencapai 5,4 persen. Tentu saja inflasi tersebut mengalami kenaikan yang signifikan bila dibanding tahun lalu. Bila dibandingkan dengan inflasi bulan Februari yang 4,9 persen, inflasi pada Maret ini juga mengalami kenaikan. Sementara itu, berdasarkan jajak pendapat yang dilakukan Reuters, inflasi Maret itu di luar perkiraan karena Reuters memperkirakan inflasi tahunan saja berkisar 5,2 persen. Sementara itu, jajak pendapat yang dilakukan Hong Kong Phoenix TV menyebutkan inflasi Maret yang berada di kisaran 5,4 persen merupakan inflasi terburuk sepanjang 32 bulan. Akibat tingginya inflasi ini, pemerintah China berjanji akan segera menyelesaikan masalah inflasi itu, terutama kenaikan harga-harga kebutuhan barang pokok. Pemerintah juga berjanji akan menggunakan segala cara, termasuk mempertimbangkan permohonan bank soal peningkatan suku bunga dan penguatan nilai tukar mata uang yuan agar bisa lebih mengendalikan inflasi. Demikian ditulis surat kabar Xinhua, Rabu (13/4). Perdana Menteri Wen Jiabao berjanji akan membuat mata uang yuan lebih fleksibel dan terkendali. Wen mengingatkan, naiknya risiko inflasi dipicu kuat oleh naiknya harga komoditas global dan harga minyak mentah. “Kita lihat saja nanti bagai-

mana gebrakan Perdana Menteri Wen dalam kuartal depan,” kata Dariusz Kowalczyk, Senior Ekonom dan Strategis Credit Agricole CIB. Saat ini, bank sentral China terhitung telah menaikkan suku bunga sampai empat kali sejak Oktober 2010. Hal ini merupakan pukulan telak bagi pemerintah. Selain itu, bank sentral China meminta pemerintah menaikkan 20

REUTERS/JASON LEE

Wen Jiabao

persen dana deposit pemerintah sebagai dana serapan. Hong Kong Phoenix TV melaporkan ada pinjaman baru sebesar 680 miliar yuan atau 104,1 miliar dollar AS pada Maret ini. Di sisi lain, harga barang komoditas pada Maret sudah naik 7,4 persen dari tahun sebelumnya, sementara produk dan pertumbuhan penjualan retail naik 14,8 persen dan 17,4 persen. Bangun Rel Kereta Api Menolak alasan pengaruh inflasi, Menteri Perhubungan

China Liu Zhijun mengatakan pembangunan jalur baru rel kereta api tahun ini akan berjalan lambat. Dia menegaskan lesunya pembangunan dikarenakan pihaknya ingin membangun jalur dengan lebih teliti dan terjangkau pula dari sisi pendanaan. Rencananya, kereta api dengan kecepatan tinggi akan berjalan dengan kecepatan 300 kilometer per jam atau 186 mil per jam. Pengamat perkertaapian, Sheng Guangzu, mengomentari pembangunan kereta api ini dengan mengatakan dana pembangunan jalur kereta tersebut setidaknya telah menguras uang negara sebesar 800 juta yuan atau setara dengan 122 juta dollar AS. Pembangunan jalur tersebut lebih ditujukan untuk memperluas pasar China. Per Juli 2011, kereta api berkecepatan tinggi 200 kilometer per jam dan 300 kilometer per jam akan mulai dioperasikan. Ini berarti, armada kereta Southern City yang melayani jurusan Guangzhou dan Central Wuhan City yang diluncurkan pada 2009 akan memotong kecepatan mereka karena mereka juga berjalan dengan kecepatan 350 kilometer per jam. Sheng mengatakan pemerintah China harus menginvestasikan dana sekitar 2,8 triliun yuan pada 2011 sampai 2015 untuk pembangunan jalur kereta baru sepanjang 30 ribu kilometer. � suc/Rtr/E-13

“Emerging Market”

Afsel Berharap Ikuti Jejak China CHINA – Afrika Selatan (Af- enam provinsi yang bisa diansel) tampaknya akan menjadi dalkan kekayaan alamnya. Afrika Selatan telah melobi pendatang baru di pasar negara berkembang (emerging China sebagai mitra perdamarket). Hal ini mengemuka gangan terbesarnya dan salah setelah para pemimpin emer- satu negara yang cukup berpeging market atau juga dikenal ngaruh dalam emerging marsebagai BRIC (Brasil, Rusia, ket. “Ini merupakan momen India, dan China) melakukan sejarah bagi Afrika Selatan,” pertemuan pekan ini di China. kata Presiden Jacob Zuma. Negara-negara ekonomi baru tersebut menilai Afrika Sela- Tidak Masuk Jim O’Neill, Kepala Goldtan telah melakukan lompatan jauh sehingga bisa membantu man Sachs Asset Management, yang menggagas negara berkemkonsep BRIC pada bang memperluas 2001, mengatapasar geografisIni adalah kan bahwa Afrika nya setelah Brasil, sebuah prestasi Selatan tidak bisa China, Rusia, dan bagi diplomasi masuk kelompok India. emerging market, “Ini adalah seAfrika Selatan, sementara bebebuah prestasi bagi bukan di sektor rapa negara laindiplomasi Afrika ekonomi. nya menyarankan Selatan, bukan di Indonesia, Korea sektor ekonomi,” Anne Fruhauf Selatan, atau T kata Anne FruANALIS BAGI AFRIKA DAN KELOMPOK EURASIA urki masuk kehauf, analis bagi lompok emerging Afrika dan Kelommarket karena pok Eurasia, Kamemiliki perekomian lebih bemis (14/4). Perekonomian Afrika Sela- sar ketimbang Afrika Selatan. Meski demikian, bila Afrika tan tercatat senilai 285 miliar dollar AS, jumlah yang sesuai Selatan masuk, hal itu akan dengan populasi penduduk menjadi jembatan penghubung yang kecil dengan pertumbuh- perdagangan dan memperluas an sekitar 3 persen. Jumlah itu pasar emerging market yang masih cukup potensial bila di- kebanyakan berada di utara bandingkan dengan kondisi Amerika dan Eropa. “Negara G7 berharap BRIC perekonomian keempat negara bisa menjadi wadah baru yang emerging market. Perekonomian Afrika Sela- lebih representatif, dan tentu tan bahkan kurang dari sep- saja sebaiknya ada salah satu aronya perekonomian Rusia negara Afrika di situ yang akan yang merupakan kelompok mewakili perkembangan perterkecil di emerging market. ekonomian dunia,” kata MarNamun, kondisi geografis Afika tyn Davies, pengamat ekonomi Selatan jauh lebih besar dari Afrika-China dan CEO Frontier China yang hanya memiliki Advisory. � suc/Rtr/E-13

«

»

13

USD122,40

0,77%

127 126 125 124 123

122,40

124,54

122 121 120 119

8 Apr

12 Apr

14 Apr

Dipengaruhi Stok AS HARGA minyak kembali mengalami kenaikan setelah pemerintah Amerika Serikat mengalami penurunan stok bensin pada Kamis (14/4). Pada kontrak minyak WTI untuk pengiriman Mei, harga minyak diperdagangkan naik 21 sen ke level 107,32 dollar AS per barel. Minyak brent untuk penyelesaian Mei naik 0,77 persen dan mengakhiri sesi perdagangan di 122,40 dollar AS per barel. Sumber: AFP

JELAJAH Dixon Tutup Seluruh Gerai Elektronik di Spanyol LONDON – Perusahaan retail elektronik terbesar kedua di Eropa, Dixons Retail, akan menutup 34 gerainya di Spanyol. Penutupan ini mengakibatkan 1.200 pegawainya terpaksa dirumahkan. Manajemen perusahaan asal Inggris tersebut mengatakan penutupan dilakukan setelah profit yang dihasilkan Dixon Retail di Spanyol terus meredup. Alhasil, pihak manajemen akhirnya memutuskan untuk menutup geraigerai PC City mereka di negara tersebut. “Komite manajemen PC City telah mengabarkan hal ini kepada para perwakilan karyawan. Penutupan ini diharapkan akan menjadi awal yang lebih baik bagi para karyawan yang terkena pemutusan hubungan kerja. Bila memungkinkan, manajemen juga akan membantu mencarikan solusi terhadap para karyawan yang terkena PHK tersebut,” kata manajemen Dixons lewat pernyataan tertulisnya, Kamis (14/4). Aksi penutupan Dixons tersebut langsung membuat saham Dixons Retail ditutup pada 12,31 persen, terkoreksi 1,2 poin. Dixons Retails merupakan perusahaan retail penjual Currys dan PC World dengan nilai bisnis sekitar 440 juta poundsterling atau 716 juta dollar AS. � suc/Rtr/E-13

Bayer Siap Pasarkan Obat Pengencer Darah BERLIN – Produsen obat terbesar, Bayer HealthCare, akan mengurus perizinan untuk memperoleh pengesahan atas penjualan obat bernama Xarelto. Obat Xarelto atau juga dikenal dengan Rivaroxaban merupakan obat pengencer darah yang akan dipasarkan di Jepang, Kamis (14/4). Manajemen Bayer mengatakan rencana tersebut telah disampaikan lewat surat tertulis kepada menteri kesehatan Jepang. Sebelumnya, pada Januari 2011, Bayer telah memperoleh izin memasarkan obat tersebut untuk wilayah Eropa dan Amerika Serikat. Sampai sekarang, Rivaroxaban telah diterima di 100 negara dan diproduksi di lebih dari 80 negara. Rivaroxaban digunakan untuk mengobati trombosis atau darah yang membeku di sekitar pinggul dan lutut sehabis operasi. Rivaroxaban merupakan obat dengan pangsa pasar yang cukup menjanjikan dengan prospek nilai keuntungan lebih dari 2 miliar euro atau setara 2,9 miliar dollar AS. Bayer merupakan produsen obat asal Leverkusen, Jerman, yang memproduksi produk-produk perawatan kesehatan dan nutrisi. � suc/Rtr/E-13

Lloyds Pangkas 325 Pos Anggaran LONDON – Setelah memecat 26.000 pegawai, kini bank nasional Inggris Lloyds kembali melakukan pemangkasan terhadap 325 pos anggaran sebagai bagian dari rencana untuk menyelamatkan perusahaan dari jeratan krisis finansial. Demikian dikatakan oleh Llyods pada Kamis (14/4) seperti dikutip dari Reuters. Perampingan tersebut dilakukan terhadap berbagai macam pos anggaran yang dinilai tidak efisien. Serikat pekerja setempat mengatakan bahwa Lloyd telah melakukan pemangkasan terhadap 330 pos anggaran. Pemerintah Inggris telah menetapkan bunga sebesar 41 persen kepada Llyods dan 83 persen kepada Royal Bank Skotlandia setelah pemerintah memberikan bantuan pinjaman dari dana pemotongan pajak selama krisis utang berlangsung. Namun, hasilnya, regulator Eropa memerintahkan Lloyds menjual aset mereka untuk menutupi utang tersebut. Adapun jumlah aset ritel yang dijual itu mencapai 600 kantor cabang, namun pada pekan ini Komisi Perbankan Unggris malah meminta Lloyd untuk menjual lebih banyak lagi aset yang mereka miliki. � suc/Rtr/E-13

» Pameran Motor

»

AFP/SAM YEH

Dua orang model sedang berpose di sebelah sepeda motor listrik Aeon pada Pameran Otomotif Taiwan di Taipei World Trade Centre, Kamis (14/4). Sebanyak 447 stan dari 234 perusahaan ikut ambil bagian dalam pameran internasional yang berlangsung selama empat hari


14 Pinjaman

MAKRO - FINANSIAL

Jumat

15 APRIL 2011

%

Simpanan

Pinjaman

%

BNI Griya12bln

14,50

Taplus BNI 50-100jt

2,25

BNI Fleksi

12,00

Taplus Utama BNI 50-100jt

3,00

Mandiri KPR*

BNI Multiguna

15,00

BNI Deposito 1bln <100jt*

5,50

Mandiri KPR Multiguna*

BNI Cerdas

13,00

BNI Deposito 1bln 100jt-1M*

5,75

Mandiri KPM (Mobil Baru)*

BNI Oto

7,00

BNI Deposito 1bln USD*

1,25

* Berlaku efektif Agustus 2009

Sumber: Div. Kom Perusahaan BNI

Mandiri KPM (Mobil Bekas)* Kredit Modal Kerja

%

Simpanan

Tabungan Rp 14.50 5jt-50jt 15.00

Tabungan USD ≥100

Deposito Rp 1 Bln 14.25 50 jt-100jt Deposito USD 1 Bln 17.25 <US$100 Ribu 13.50

Giro Rp 50jt-500jt

%

Pinjaman*

%

Simpanan**

%

5.25

KPR Ekspress Debt Baru

12,49

Tabungan BII Rupiah

3,00

0.50

KPR Ekspress Debt Lama

13,49

Tabungan Gold BII

3,00

5.25

KPR Maxima Debt Baru

15,49

0.25

KKP Intensifikasi Pangan

18,00

KPP Peternakan

18,00

1.50

*Efektif 2 Agustus 2010

Deposito Rupiah 1bln Deposito Dollar AS 1bln Deposito Euro

6,00 0,75 0,50

Pinjaman

%

Pinjaman Modal Kerja Rp Pinjaman Modal Kerja USD KPM Kendaraan Baru 1th KPM Kendaraan Baru 2th KPM Kendaraan Baru 3th

KORAN JAKARTA

Simpanan

%

Pinjaman

%

Simpanan

%

Sinarmas >100 13,00 Tabungan ribu

3,50

Kredit Griya Mukti ≤50jt*

15,75 Tabungan Batara 5-50jt

2,75

9,00 Simas Gold ≥10jt

6,75

Kredit Swa Griya*

16,00 Giro Dollar USD

0,50

5,25

Kredit Griya Sembada*

Prima Perorangan 16,00 Batara 5-100jt*

4,50

0,15

KMK-Kontraktor*

Tabungan e’Batarapos 15,00 1jt-10jt*

3,00

2,75

Kredit Investasi*

15,00 Deposito USD 3bln

1,50

5,90 Sinarmas saving plan 6,90 Rekening Koran USD >500 7,90 Deposito USD ≥10rb 6bln

Sumber:www.bii.co.id

Sumber: www.banksinarmas.com

* Berlaku efektif 23 Juni 2009 * Berlaku 25 Agustus 2009

®

Sumber:www.btn.co.id

Dana Nasabah l Perubahan Perilaku Pegawai Harus Dicek

DISKONTO

Karyawan Bank Diawasi Ketat

» Tambah Jaringan

Bank Indonesia (BI) menerima saran Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) agar tidak hanya mendeteksi dini pembobolan dengan pengenalan terhadap nasabah, tetapi juga perlu mengetahui lebih dalam pegawainya.

KORAN JAKARTA/M FACHRI

»

Dirut BJB, Agus Ruswendi (kanan) didampingi Direktur Operasi, Surayanto (tengah), dan Pimpinan BJB Cabang Hasyim Ashari, Jakarta Pusat, Anna Kusumarita (kiri) saat pembukaan kantor di Jakarta, belum lama ini. Bank memperluas jaringan untuk melayani nasabahnya.

Aset BRI Tumbuh 161 Persen JAKARTA – PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) tumbuh secara mengesankan dalam lima tahun terakhir. Tercatat aset BRI mengalami lonjakan sebesar 249,561 triliun rupiah dalam lima tahun terakhir. Pada tahun 2006 aset BRI 154,725 triliun rupiah, namun sampai akhir 2010, asetnya tercatat 404,286 triliun rupiah. “Pertumbuhan bisnis Bank BRI sangat mengesankan. Semuanya tidak lepas dari optimalisasi aset-aset produktif serta ekspansi pasar BRI yang terencana dengan baik,” kata Direktur Utama BRI Sofyan Basir di Jakarta, Kamis (14/4). Sofyan mengatakan aset rata-rata tumbuh 26,67 persen dalam lima tahun ini. Hal itu pula yang membuat posisi BRI meringsek ke posisi kedua bank terbesar nasional setelah sebelumnya di posisi keempat pada 2006. Dengan kinerja yang sangat memuaskan di semua lini, BRI juga mencatatkan diri sebagai bank pencetak laba terbesar selama enam tahun berturut-turut. Laba Bank BRI per akhir Desember 2010 adalah 11,472 triliun rupiah atau menjadi bank nasional pertama yang menembus laba dua digit. � bud/E-8

Deutsche Bank Beri Kredit ke TPPI JAKARTA – Deutsche Bank memberikan pinjaman sebesar satu miliar dollar AS kepada Trans-Pacific Petrochemical Indotama (TPPI) untuk membantu perusahaan petrokimia dan refinery terbesar di Asia Tenggara ini dalam melunasi kewajiban utang dan penambahan modal kerja. “Pihak Deutsche Bank dan mereka menyampaikan ketertarikannya untuk investasi sebesar satu miliar dollar AS untuk TPPI Kilang Tuban pada tahun ini,” kata Staf Khusus Menko Perekonomian, Amir Sambodo, di Jakarta, Kamis (14/4). Amir mengatakan investasi tersebut berupa pinjaman untuk pembiayaan TPPI terhadap kewajiban kepada BP Migas, Pertamina, dan Perusahaan Pengelola Aset (PPA) yang dimiliki Menteri Keuangan. Total utang TPPI kepada pemerintah saat ini sebesar 3,2 triliun rupiah yang jatuh tempo pada 2014. “Pinjaman itu untuk menyelesaikan utang-utang TPPI, jadi bisa dipercepat dari jatuh tempo sekitar satu triliun rupiah,” katanya. Selain itu, Deutsche Bank ini juga untuk tambahan modal sehingga perusahaan swasta hasil restrukturisasi Badan Penyehatan Perbankan Nasional (BPPN) kembali beroperasi normal. � fia/E-9

VALAS BNI

MANDIRI

Jual

Beli

Jual

Beli

AUD

9.158

8.958

9.196

9.030

EUR

12.572

12.372

12.632

12.467

GBP

14.218

13.918

14.242

14.070

HKD

1.162

1.062

1.151

1.076

JPY

105

102

105

102

CHF

9.741

9.541

9.840

9.558

SGD

6.989

6.839

7.005

6.870

SAR

2.406

2.206

2.403

2.218

USD

8.695

8.595

8.685

8.625

CAD

9.070

8.870

9.094

8.920 Hingga 14/4

PREDIKSI RUPIAH Dipicu Faktor Regional JAKARTA – Perdagangan rupiah pada Jumat (15/4) diproyeksikan melemah ke level 8.660 rupiah per dollar AS karena dampak gempa di Jepang membuat perdagangan di kawasan regional lesu sehingga investor banyak yang beralih berburu dollar AS. “Hari ini (Kamis-red) agak melemah karena indeks juga turun, kalau untuk besok (Jumat-red) juga masih sedikit melemah di level 8.650-8.680 rupiah per dollar AS,” kata pengamat ekonomi Moch Doddy Ariefianto kepada Koran Jakarta, Kamis (14/4). Kondisi Jepang saat ini bukannya membaik, tetapi tambah buruk akibat krisis nuklirnya yang sudah mencapai level 7 terhadap bahaya radiasi. Selain itu, wilayah industri Jepang belum dipasok listrik karena masih ada risiko gempa susulan yang sering terjadi. “Tapi rupiah memang masih ada pegangan dan strong, tapi pasarnya memang agak melesu,” katanya. Sedangkan untuk factor ekternal, sentimen masih positif setelah kebijakan BI menahan penjualan kembali SBI minimal enam bulan. � fia/E-9

JAKARTA – BI akhirnya meminta bank tidak hanya memberlakukan sistem peringatan dini dengan know your customer/KYC atau mengenali nasabah, tetapi juga ditingkatkan dengan know your employee atau mengenal lebih dalam perilaku dan tindak tanduk karyawan bank itu sendiri. Deputi Gubernur BI Halim Alamsyah dalam seminar nasional bertajuk “Masih Amankah Uang Kita di Bank?” yang berlangsung di Jakarta, Kamis (14/4) meminta perbankan mengecek ulang dan mengawasi perilaku pegawainya yang

ada di wilayah strategis seperti di divisi private banking. Permintaan meningkatkan pengawasan terhadap internal bank itu seiring dengan tergerusnya citra bank sebagai lembaga kepercayaan akibat pembobolan rekening nasabah Citibank oleh Malinda Dee yang merupakan Relationship Manager di bank asing ternama itu. “BI akan meningkatkan pengawasan ke bank. Jadi selain meminta bank harus melakukan pengecekan setiap transaksi 2-3 kali, bank juga harus mengecek kalau ada perubahan

perilaku pegawai yang bekerja di wilayah-wilayah strategis, itu harus ditanyai,” kata Halim. Untuk menjamin berjalannya pengecekan dan mitigasi risiko terjadinya fraud oleh oknum perbankan, BI mengimbau agar mereka memiliki unit khusus.

« Tahun depan BI

akan full laksanakan pengawasan berdasarkan risiko. Selama ini kan hanya berdasarkan kepatuhan pelaksanaan ketentuan yang ada.

»

Halim Alamsyah DEPUTI GUBERNUR BI

“Tahun depan BI akan full laksanakan pengawasan berdasarkan risiko. Selama ini kan hanya berdasarkan kepatuhan pelaksanaan ketentuan yang

ada. Tapi berikutnya kami lakukan evaluasi kalau standard operational procedure (SOP) sudah dilaksanakan apakah akan masih muncul risikorisiko,”katanya. Penagih Utang Dalam seminar tersebut juga dibahas tentang masih perlu tidaknya keberadaan debt collector (penagih utang) di perbankan ke depan. Menurut Ketua Perhimpunan Bank-Bank Umum Nasional (Perbanas) Sigit Pramono, industri perbankan sangat menyayangkan jika BI menghapus dan melarang penggunaan jasa debt collector untuk menagih kredit macet. Pasalnya, debt collector dapat membantu industri dalam menagih tunggakan kredit kepada nasabah. “Nasabah itu sopannya minta ampun kalau minta kredit, kalau kredit macet kita yang nangis-nangis nagih-nya. Sejak zaman Belanda sampai seka-

rang yang namanya menagih kredit itu susah,” kata Sigit. Dia mengimbau agar dilakukan kajian lebih mendalam sebelum memutuskan agar bank tidak menggunakan jasa debt collector. BI, katanya, harus lebih banyak berperan dan mengatur serta membantu membuat aturan keperdataan sengketa nasabah dan bank terkait tunggakan utang. Pengamat hukum perbankan, Pradjoto, mengatakan tidak menyukai debt collector, namun bukan berarti harus dihapus dari dunia perbankan. “Jika dihapuskan, industri perbankan semua akan kocarkacir menagih utang para nasabahnya dalam 120 hari ini,” katanya. Dia optimistis bank sentral pasti membuat aturan yang sudah dianalisis secara matang, tanpa mengorbankan kepentingan yang lebih besar. � lex/E-9

Belanja Negara

Penyerapan Anggaran 10 K/L Kurang dari 3,5% JAKARTA – Meski pemerintah telah menegaskan untuk mempercepat belanja modal untuk Kementerian Lembaga (K/L), sampai dengan triwulan I-2011 belum kunjung membaik. Pasalnya, dari 10 kementerian yang memiliki pagu anggaran paling besar, penyerapannya masih berada di bawah 3,5 persen. “Untuk triwulan I-2011 dari realisasi APBN relatif lebih baik dibandingkan dengan tahun sebelumnya. Namun, di balik kinerja yang baik, ada persentase yang masih sedikit di bawah karena rendahnya belanja modal,” kata Direktur Jenderal Perbendaharaan Kementerian Keuangan Agus Supriyanto di Jakarta, Kamis (14/4). Dia mengatakan telah memanggil 10 K/L dengan pagu belanja modal terbesar untuk mencari tahu minimnya realisasi belanja karena hambatan yang ada. Adapun sepuluh kementerian tersebut adalah Kementerian Pekerjaan Umum, Kementerian Pendidikan Nasional, Kementerian Pertahanan, Kementerian Agama, Kepolisian, Kementerian Kesehatan, Kementerian Perhubungan, Kementerian Pertanian, Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral, Kementerian Perumahan Rakyat. Total pagu anggaran 10 K/L ini sebesar 111,6 triliun atau sekitar 82 persen dari pagu belanja modal dari seluruh APBN 2011 sebesar 135,8 triliun rupiah, dari hasil pemantauan kemarin realisasi belanja modal baru 3,5 persen jadi sekitar 3,9

ANTARA/FANNY OCTAVIANUS

REALISASI APBN I Wakil Menteri Keuangan, Anny Ratnawati (kanan), Kepala Badan Kebijakan Fiskal, Bambang S Brodjonegoro (tengah) dan Direktur Penyusunan APBN, Boediarso Teguh saat jumpa pers tentang “Perkembangan Ekonomi Makro dan Realisasi APBN Maret 2011” di Jakarta, Kamis (14/4). Pemerintah menegaskan akan mengubah asumsi makro setelah semester I-2011. triliun rupiah. Dari yang dipanggil itu, empat K/L belanja modalnya berada di atas 3,5 persen yaitu Kementerian Pekerjaan Umum, Kementerian Pertahanan, Kementerian Agama, dan Kementerian Perhubungan, sedangkan sisanya, tambah Agus, berada di bawah rata-rata bahkan ada kementerian yang realisasinya di bawah satu persen. “Penyebabnya memang kalau bicara realisasi terkait de-

ngan tender yang paling sederhana,” katanya. Untuk pembangunan fisik, baik jalan maupun jembatan, biasanya periode pertama realisasinya sudah mencapai 20 persen sehingga wajar jika triwulan I-2011 ini realisasi belanja modal masih berada dalam tingkat yang minim. “Izin kontrak yang terkendala masalah pembebasan tanah, ini yang masih menjadi pekerjaan rumah,” katanya.

Masalah Spesifik Setiap K/L, menurut Agus, memiliki masalah yang spesifik di samping kendala umum, misalnya untuk Kementerian Pekerjaan Umum saja, sejak November 2010 sudah melakukan proses pelelangan, dari pagu belanja modal 38,5 triliun rupiah itu, 29 triliun rupiah sudah ditenderkan. Kementerian PU juga sudah eksekusi, tapi masih dalam fase persiapan. “Jadi semua proses masih

seputar uang muka dan paling tinggi 5 persen, jadi wajar realisasi Januari – Maret masih mencapai 3,5 persen,” ungkapnya. Pengamat ekonomi Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) Latief Adam mengatakan lambatnya penyerapan anggaran belanja modal ini didukung oleh dua hal baik dari sisi regulasi maupun profesional dari sisi birokrat. � fia/E-9

Aliran Modal

Komposisi di Portofolio dan FDI Mulai Berimbang JAKARTA – Dana asing atau capital inflow terus mengalir dalam jumlah besar. Namun, arus modal tersebut tidak terlalu mengkhawatirkan kalau terjadi pembalikan secara tiba-tiba dalam jumlah besar (sudden reversal) karena sudah berimbang antara yang ditempatkan di portofolio keuangan seperti saham dan obligasi dengan penanaman modal asing langsung (PMA) atau Foreign Direct Investment/FDI. “Posisi FDI dan portofolio pada 2011 mulai berimbang sehingga ancaman sudden reversal mulai menurun,” kata Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Badan Kebijakan Fiskal Bambang Brodjonegoro di Jakarta, Kamis (14/4). Berdasarkan data, hingga 31 Maret 2011, aliran dana asing ke instrumen Surat Berharga Ne-

gara (SBN) 11,7 triliun rupiah, Sertifikat Bank Indonesia 14,5 triliun rupiah, dan pasar modal 2,27 triliun rupiah. Oleh sebab itu, pemerintah dan Bank Indonesia (BI) terus bekerja sama menyinkronkan kebijakan agar dana tersebut diarahkan ke instrumen investasi jangka panjang. “BI memunyai prediksi lebih berani. Karena FDI bisa berada di atas portofolio, intinya capital inflow akan terbagi dua sehingga risiko lebih minim,” katanya. Sudden reversal, papar Bambang, juga tidak akan terjadi begitu saja, pasti ada alasannya, seperti praktik pengelolaan ekonomi tidak benar. Pengelolaan ekonomi makro yang baik menjadi salah satu cara menghindari pelarian dana. Kondisi demikian sangat

DOK KORAN JAKARTA

Rahmat Waluyanto

mendukung karena peringkat utang Indonesia oleh tiga lembaga pemeringkat internasional sudah berada satu notch di bawah investment grade (layak investasi). Investor semakin tertarik sehingga memudahkan pemerintah mencari alterna-

tif pembiayaan dengan bunga yang lebih rendah. Dia memperkirakan aliran dana aing ke portofolio pada 2011 sekitar 12,3 miliar dollar AS dan FDI 10,9 miliar dollar AS. Hal itu juga yang menyebabkan cadangan devisa Indonesia yang pada triwulan I-2010 naik menjadi 105,7 miliar dollar AS dan hingga akhir tahun bisa mencapai 120 miliar dollar AS. “Kita lihat dulu penambahan cadangan devisa disumbang oleh dua hal: surplus transaksi berjalan dan neraca finansial,” katanya. Prospek Ekonomi Dirjen Pengelolaan Utang Kemenkeu Rahmat Waluyanto mengatakan situasi dan kondisi perekonomian saat ini sangat kecil kemungkinan terjadi

pembalikan modal karena stabil dan prospektif dalam jangka panjang. “Dari sisi makro tidak ada yang perlu dikhawatirkan dan tidak perlu takut adanya gejolak karena pertumbuhan ekonomi sustainable dan stabil. Kita juga punya prospek jangka panjang yang baik,” katanya. Ia mengatakan pemerintah akan mengantisipasi pembalikan arus modal dengan melakukan stabilisasi dalam bentuk penyediaan dana buyback (pembelian kembali) obligasi kalau terjadi pelepasan portofolio besar-besaran oleh investor asing. “Reversal terjadi kalau pelepasan surat berharga dalam jumlah besar, tapi sebelum terjadi di pasar Surat Utang Negara (SUN), kita melakukan stabilisasi,” katanya. � fia/E-9


SEKTOR RIIL

KORAN JAKARTA ® Regulasi Perdagangan

Standar Produk Lokal Dibakukan JAKARTA – Pemerintah berencana menambah usulan baru penerapan Standar Nasional Indonesia (SNI) wajib untuk 21 jenis produk dalam negeri. Langkah pembakuan tersebut sebagai bagian dari upaya perlindungan industri nasional. “Usulan pemberlakuan SNI wajib tersebut untuk periode 2011-2012. Ini merupakan tambahan dari 68 SNI wajib yang sebelumnya sudah ditetapkan pemerintah,” kata Kepala Badan Pengkajian Kebijakan Iklim dan Mutu Industri Kementerian Perindustrian Arryanto Sagala di Jakarta, Kamis (14/4). Sebanyak 21 SNI yang dipersiapkan tersebut meliputi persyaratan keselamatan dan unjuk kerja lampu swa ballast, penyejuk udara, lemari pendingin, mesin cuci. Selain itu, sektor tekstil dan aneka terdapat usulan SNI untuk keamanan mainan yang berhubungan sifat fisis dan mekanis, sifat yang mudah terbakar, maupun migrasi unsur tertentu, serta SNI untuk persyaratan zat warna azo dan kadar formaldehida pada kain untuk pakaian bayi dan anak. Menurut Arryanto, penerapan SNI ini diarahkan untuk produk-produk yang esensial agar barang yang masuk ke pasar Indonesia dijamin mutu dan keselamatannya bagi konsumen. Apabila ketetapan SNI tersebut diikuti dengan konsekuen, seharusnya tidak ada lagi barang impor yang bisa dijual dengan sangat murah. “Sehingga produk dalam negeri bisa bersaing, penerapan SNI wajib merupakan salah satu bagian kebijakan pengamanan industri dalam negeri, selain penerapan bea masuk tindak pengamanan dan bea keluar sesuai dengan PMK 67/2010. Total jumlah SNI sektor industri yang sudah diterapkan pemerintah, baik yang bersifat voluntary maupun wajib mencapai 3.969 SNI,” terang Arryanto. Ia mengatakan, SNI tersebut terbagi dalam enam kelompok industri, yaitu industri padat karya sebanyak 433 SNI, IKM sebanyak 189 SNI, dan industri barang modal 693 SNI, industri berbasis SDA sebanyak 843 SNI, industri pertumbuhan tinggi 358 SNI, dan industri prioritas khusus sebanyak 146 SNI. “SNI juga diajukan antara lain untuk ayunan, seluncuran, dan mainan indoor dan outdoor,” papar Aryanto. Dihubungi terpisah, Deputi Pengembangan Standar Badan Standardisasi Nasional (BSN) Tengku AR Hanafiah mengatakan BSN telah menerima surat pengajuan untuk SNI wajib pada tahun 2011. Selain itu, BSN akan berkordinasi dengan Kementerian Perindustrian untuk membahas masalah tersebut. “BSN akan melihat apakah SNI yang diajikan sudah ada atau perlu diperbarui. Selain itu, kesiapan laboratorium uji SNI yang dimiliki pemerintah harus bisa dimaksimalkan,” kata Tengku.� ind/E-12

Jumat

15 APRIL 2011

» Pameran Kehutanan

STATISTIK Harga Komoditas

13 April

14 April

Perubahan (%)

Minyak Mentah (AS$/Barel) Nymex Crude

106,62

106,59

-0,03

Dated Brent

121,46

122,40

0,77

Nymex Henry Hub

4,09

4,10

0,24

Henry Hub*

4,09

4,14

1,22 -0,47

Gas (AS$/MMBtu)

Mineral (AS$/Ton kecuali emas AS$/Toz) Tembaga*

9.670,00

9.625,00

Aluminium*

2.633,00

2.634,50

0,06

Nikel*

27.110,00

26.675,00

-1,60

Timah*

32.975,00

32.625,00

-1,06

1.461,30

1.456,70

-0,31

Emas Sumber: Bloomberg, LME, Kitco

* Hingga 13/4

KUOTA UU Pelayaran Dukung Investasi

KORAN JAKARTA/YUDHISTIRA SATRIA

»

Menteri Kehutanan Zulkifli Hasan (tengah) menumbuk padi di salah satu stan pameran Indogreen Forestry Expo 2011 dan Pencanangan Tahun Internasional Kehutanan 2011 usai diresmikan di JCC, Kamis (14/4). Pameran menampilkan potensi yang sangat besar pada sektor kehutanan, pengelolaan, pemanfaatan dan pelestarian hutan, hasil hutan baik kayu maupun non kayu, produk olahannya dan peralatan pemanfaatan hutan yang diselenggarakan hingga (17/4).

Sektor Perikanan I Kerugian Industri Capai Rp 20 Triliun Per Tahun

Praktik “Illegal Fishing” Resahkan Pelaku Usaha Kadin merasa resah atas masih maraknya praktik pencurian ikan yang terorganisasi sehingga merugikan masyarakat dan industri itu sendiri. JAKARTA – Pelaku usaha sektor kelautan dan perikanan yang tergabung dalam Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia mengaku resah atas persoalan penangkapan ikan ilegal yang sampai sekarang belum ada pencegahan konkret. Tindakan yang melanggar hukum itu mengakibatkan kerugian industri sekitar 10 triliun sampai 20 triliun rupiah per tahun. Wakil Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri Indonesia Bidang Kelautan dan Perikanan Yugi Prayanto mengatakan perikanan laut merupakan salah satu sumber daya alam yang menjadi potensi ekonomi kelautan. Namun, komoditas tersebut sering menjadi santapan nelayan asing melalui penangkapan ikan ilegal. “Pelaku usaha di sektor kelautan dan perikanan menderita kerugian akibat tidak optimalnya hasil tangkapan ikan. Pemerintah perlu meningkatkan kemampuan Angkatan Laut untuk mencegah dan menangkap para nelayan asing yang melakukan illegal fishing di Indonesia,” kata Yugi pada acara Gerakan Mari Makan Ikan di Jakarta, Kamis (14/4). Menurut Yugi, potensi ke-

lautan nasional sangat besar sehingga menarik perhatian negara-negara lain untuk turut mengeksploitasi. Hanya saja, karena luasnya cakupan wilayah kelautan Indonesia, pemerintah akan kesulitan mengawasi kegiatan penangkapan ikan ilegal. “Pelaku usaha sangat memahami bahwa wilayah laut Indonesia sangat luas sehingga sulit diawasi. Oleh karena itu, Kadin meminta pemerintah meningkatkan kemampuan pertahanan wilayah perairan dan kelautan kita sehingga potensi ekonomi kelautan kita bisa dinikmati lebih optimal oleh nelayan dan pelaku usaha dalam negeri,” ujar Yugi. Lebih lanjut, Yugi mengatakan munculnya praktik penangkapan ikan ilegal disebabkan tingkat konsumsi ikan di Indonesia masih sangat minim meskipun setiap tahun terus mengalami peningkatan. Tingkat konsumsi ikan nasional pada tahun lalu mencapai 30,47 kg per kapita per tahun dan masih jauh dibandingkan Malaysia yang mencapai 55,4 kg per kapita per tahun serta Singapura yang 37,9 kg per kapita per tahun. “Jika tingkat konsumsi ma-

syarakat tinggi, semakin tinggi pula dorongan produktivitas perikanan dan kelautan Indonesia. Dengan demikian, potensinya dapat tergali dengan optimal dan dapat menciptakan lapangan kerja baru serta berkontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi nasional,” papar Yugi. Di tempat yang sama, Menteri Kelautan dan Perikanan Fadel Muhammad mengata-

»

Pelaku usaha di sektor kelautan dan perikanan menderita kerugian akibat tidak optimalnya hasil tangkapan ikan.

»

Yugi Prayanto WAKIL KETUA UMUM KADIN BIDANG KELAUTAN DAN PERIKANAN

kan penangkapan ikan yang ilegal menjadi ancaman bagi kelestarian sumber daya laut Indonesia. Oleh karena itu, pemerintah akan meningkatkan kerja sama dengan Australia untuk menekan jumlah pencurian ikan di kedua negara. “Indonesia dan Australia telah bersepakat untuk mengendalikan illegal fishing melalui peningkatan kerja sama dan koordinasi patroli pengawasan di perairan kedua negara. Dalam menangani nelayan pelintas batas kedua negara, Australia mengusulkan untuk dibuat dokumen

kerja sama antara perwakilan Indonesia di Australia dan instansi terkait Australia dalam proses hukum nelayan di Australia,”kata Fadel. Rugikan Nelayan Menurut Fadel, masih maraknya kasus penangkapan ikan secara liar atau illegal fishing sangat merugikan masyarakat nelayan yang selama ini menggantungkan hidupnya pada perekonomian di laut. Saat ini ada seribu kapal asing hilir-mudik menangkap ikan secara ilegal di Indonesia setiap tahunnya. “Perairan Natuna, Sulawesi Utara, dan Arafuru adalah area perairan Indonesia di mana illegal, unregulated, and unreported (IUU) fishing sering terjadi,” ujar Fadel. Fadel memaparkan IUU fishing itu telah melemahkan pengelolaan sumber daya perikanan di perairan Indonesia dan menyebabkan beberapa sumber daya perikanan di beberapa Wilayah Pengelolaan Perikanan Indonesia overfishing. “IUU fishing adalah tindakan kriminal lintas negara yang terorganisir dan secara jelas telah menyebabkan kerusakan serius bagi Indonesia dan negara-negara di kawasan Asia Pasifik lainnya. Karena, selain merugikan ekonomi, sosial, dan ekologi, praktik ini merupakan tindakan yang melemahkan kedaulatan wilayah suatu bangsa,” kata Fadel.� ind/E-12

Bisnis Migas

Pengalihan Saham Blok Madura Disesalkan JAKARATA – Kebijakan pemerintah melalui Badan Pelaksana Kegiatan Hulu Minyak dan Gas Bumi (BP Migas) yang mengalihkan saham West Madura Offshore (Blok Madura) menjelang berakhirnya kontrak ke perusahaan baru dinilai mengganjal langkah Pertamina untuk mengusai saham di offshore tersebut. “Ini bisa menjadi salah satu skenario untuk mengagalkan langkah Pertamina untuk menguasai blok West Madura Offshore,” kata Direktur Indonesia Institute Resources Marwan Batubara di Jakarta, Kamis (14/4). Pengalihan saham tersebut dilakukan atas persetujuan BP Migas pada 31 Maret lalu, saham Kodeco Energy sebesar 12,5 persen dialihkan ke PT Sinergindo Citra Harapan dan saham Cnooc Madura dialihkan ke Pure Link Investment sebesar 12,5 persen. Akibat persetujuan tersebut, kepemilikan saham Pertamia berubah

15

menjadi 50 persen sedangkan Kodeco, Cnooc, Sinergindo, dan Pure Link masing-masing menguasai 12,5 persen saham. Langkah itu, kata Marwan, mengindikasikan bahwa pemerintah mencegah Pertamina menguasai 100 persen saham West Madura Offshore. Mutasi 12,5 persen saham Kedeco dan Cnooc itu tidak transparan dan menurutnya dua perusahaan yang mendapatkan saham tersebut juga tidak dikenal rekam jejaknya. Padahal, lanjut Marwan, kalau Blok Madura tersebut diserahkan kepada Pertamina, baik sebagai operator maupun pemilik 100 persen saham, maka negara akan lebih untung. “Kalau Pertamina mem-farm out 40 persen melalui bidding, pemerintah bisa mendapatkan signature bonus antara 50 juta dolar AS sampai 100 juta dolar AS, itu yang sifatnya jangka pendek. Dalam jangaka panjang tentu banyak lagi penda-

ISTIMEWA

M Harun

patan negara yang bisa didongkrak bila Pertamina menjadi mayoritas dan operator di West Madura,” tambah Marwan. Hal senada diungkapkan Pengamat Minyak sekaligus advokad kemandirian energi nasional Hatta Taliwang menyebut, Pertamina gigih memperjuangkan kepemilikan di Blok tersebut untuk mencapai pro-

duksi satu juta barel perhari di 2015, tetapi justru digagalkan. “Pertamina kan sedang mengoptimalkan blok-blok existing, juga menempuh cara mengakuisisi dan menguasai blok-blok migas yang akan habis masa kontrak. Tetapi kalau di Blok Madura saja sudah terganjal, bagaimana dengan puluhan blok-blok lain yang akan habis masa kontraknya,” tegas Hatta West Madura Offshore terletak di perairan Madura dengan luas 6.246 kilometer dan kontraknya akan berakhir 7 Mei 2011. Sebelum pengalihan sahamnya disetujui BP Migas, komposisi kepemilikan sahamnya yakni 50 persen dipegang Pertamina, sedangkan 50 persen sisanya dikuasai Kodeco (Korea) dan CNOOC masing-masing 25 persen. Namun, dua bulan menjelang berakhir, BP migas menyetujui pengalihan (mutasi) sebagian saham Kodeco dan CNOOC ke

JAKARTA – Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menegaskan kehadiran Undang-Undang No 17/2008 tentang Pelayaran mendukung persaingan usaha sehat bagi pelaku usaha di industri yang diaturnya. Terbitnya aturan tersebut juga memberikan kepastian investasi dunia usaha. “Saya bisa pastikan kehadirISTIMEWA an UU Pelayaran itu memberikan kepastian investasi, meningkatkan Sunaryo keamanan, dan persaingan usaha sehat,” tegas Dirjen Perhubungan Laut Sunaryo di Jakarta, Kamis (14/4). Menurut Sunaryo, semangat persaingan sehat bisa dilihat dari dipisahnya fungsi regulator dan operator melalui pembentukan Badan Usaha Pelabuhan (BUP) dan Otoritas Pelabuhan (OP). “BUP itu membuat pihak swasta atau pemerintah daerah bisa bermain di pelabuhan. Jika hanya mengandalkan pada pemerintahan pusat, tidak bisa pelabuhan itu berkembang,” tuturnya. OP diharapkan bisa menekan biaya tinggi di pelabuhan dan meningkatkan ketertiban dan keamanan. Jika ada pihak-pihak yang tidak puas dengan keberadaan UU Pelayaran, terbuka dilakukannya uji materi ke Mahkamah Konstitusi. � dni/E-12

» Kerupuk Mentah

ANTARA/ARIEF PRIYONO

» Seorang pedagang menunggu pembeli kerupuk

mentah di Pasar Setonobetek, Kediri, Jawa Timur, Kamis (14/4). Kerupuk mentah (belum digoreng) tersebut ratarata dijual 8.000 rupiah - 33.000 rupiah per kilogram.

Tim Kebakaran Hutan Dibentuk JAKARTA – Untuk mengatasi masalah kebakaran hutan, pemerintah membentuk tim pengendalian kebakaran hutan. Di Indonesia, ada sembilan provinsi yang termasuk daerah rawan kebakaran hutan. “Dalam kurun waktu lima tahun terakhir, luas kebakaran hutan mencapai 32.198,58 ha dan lahan 23.735,67 ha. Pemerintah akan mengatasi masalah kebakaran hutan dengan membentuk tim pengendalian kebakaran hutan,” kata Dirjen Perlindungan Hutan dan Konservasi Alam (PHKA) Darori pada acara pembukaan pelatihan pengendalian kebakaran hutan di Jakarta, kemarin. Menurut Darori, ada sembilan wilayah yang sering mengalami kebakaran hutan. Pemerintah saat ini telah mencanangkan target penurunan jumlah titik panas setiap tahunnya untuk menurunkan emisi CO2 pada tingkat 26 persen pada tahun 2020. “Pemerintah akan meningkatkan pengawasan terhadap daerah yang sering mengalami kebakaran hutan seperti Kalimantan Tengah, Kalimantan Barat, Kalimantan Selatan, Kalimantan Timur, Sumatra Utara, Riau, Jambi, Sumatra Selatan, dan Sulawesi Selatan. Sampai dengan 2020, pemerintah memunyai target penurunan emisi CO2,” ujar Darori. � ind/E-12

perusahaan lainnya. Pertamina Menyesalkan Menanggapi hal tersebut, Vice President Coorporate Communication PT Pertamina (Persero) M Harun menyesalkan langkah pengalihan saham dan pernyataan pihak yang mendiskreditkan kemampuan Pertamina dalam mengelola Blok Migas. “Pertamina sebagai pemegang saham mayoritas berkeinginan menjadi operator dengan konsep pengembangan lapangan yang agresif dengan target perolehanproduksi 30 ribu barel per hari. Tetapi kita sesalkan pihak yang mendiskreditkan kemampuan kami,” ungkapnya. Pertamina, kata Harun, hingga tahun lalu berhasil memproduksi minyak 190,7 ribu barel per hari dan 1,458 juta kaki kubik gas perhari setara 443,5 ribu barel oil ekuivalen. � aan/E-12

Kemenkop Gelar Festival UKM JAKARTA - Kementerian Koperasi dan UKM (Kemenkop) segera menggelar festival UKM (Usaha Kecil dan Menengah) ke-sembilan pada Juni mendatang. Ditargetkan, transaksi pameran Smesco UKM ini mendatang sebesar 30 miliar rupiah atau naik dari tahun sebelumnya 26,3 miliar rupiah. “Kita targetkan festival UKM tahun ini diikuti 400 pelaku UKM dengan transaksi sebesar 30 miliar rupiah, atau naik dibandingkan festival tahun lalu yang hanya 26,3 miliar rupiah,” kata Deputi Pemasaran dan Jaringan Usaha Kementerian Koperasi dan UKM, Neddy Rafinaldy Halim, di Jakarta, Kamis (14/4). Neddy menambahkan festival UKM kali ini berbeda dengan tahun sebelumnya karena tahun ini melibatkan pelaku usaha skala UKM dari negara anggota ASEAN, Timor Leste, dan Mozambik sehingga dalam festival tersebut pelaku usaha diharapkan mampu memanfaatkan peluang untuk melakukan kerja sama, temu bisnis, dan merambah pasar di kawasan ASEAN. Jadi, jika pelaku usaha yang terlibat dalam festival UKM jeli, kata Neddy, maka bisa dijadikan ajang untuk membuka peluang pemasaran ke pasar global. Ia mencontohkan dengan sudah ditandatanganinya MoU Menteri Koperasi dan UKM dengan Menteri Ekonomi dan Pembangunan Timor Leste agar tembus pasar Portugal dan Eropa Barat.� aan/E-12


BEDAH

16

PROPERTI

Jumat

15 APRIL 2011

Melihat Prospek di Kota-kota Penyangga

P

ertumbuhan properti selalu mengikuti perkembangan infrastruktur. Jika infrastruktur hancur, proyek properti hampir dipastikan babak belur. Sebaliknya, pembangunan infrastruktur yang baik bakal terus memicu pengembangan beragam produk properti. Artinya, perkembangan infrastruktur yang baik di suatu kawasan akan memicu aktivitas bisnis pengembang properti. Ini wajar sebab keberadaan fasilitas infrastruktur yang baik akan melambungkan harga tanah, yang imbasnya akan menarik minat pengembang untuk membangun proyek. Membaiknya infrastruktur terjadi di beberapa wilayah penyangga Jakarta, seperti Tangerang Selatan (Tangsel), Bekasi, dan Depok. Geliat infrastruktur di daerah itu sudah membuat pengembang tergiur menjadikan kawasan itu sebagai lahan bisnis. Lihat saja di Tangsel. Sebagai kawasan penyangga Ibu Kota Jakarta, properti di daerah tersebut berkembang pesat. Selain karena kedekatannya dengan Jakarta, kemudahan akses dengan pembukaan beberapa ruas jalan tol baru sangat berpengaruh bagi pertumbuhan industri properti di daerah tersebut. Tangsel menjadi sangat penting bagi para pebisnis karena keberadaan pabrik yang pemiliknya mayoritas warga Jakarta sehingga segala macam proyek properti yang dibangun di Tangsel laku terjual seperti perumahan, ruko, restoran hingga hotel. Nurul Yaqin, Ketua DPD Asosiasi Gairah bisReal Estate Broker Indonesia (AREBI) nis properti di Banten, menuturkan pertumbuhan kawasan second industri properti yang signifikan di Tangerang Selatan lebih disebabkan line seperti di karena pemerintah daerah setempat Ciputat, Pamuyang sangat fokus dan serius membalang, dan Bintangun infrastruktur seperti jalan. ro, juga sangat Ia menambahkan kawasan Pamumeningkat bela- lang dan Ciputat kini menjadi alternatif hunian maupun lokasi usaha bagi kangan ini. sejumlah konsumen yang belum dapat menjangkau rata-rata harga rumah di Nurul Yaqin kawasan Serpong dan Bintaro. KETUA DPD ASOSIASI REAL Maklum, beberapa pengembang paESTATE BROKER INDONESIA (AREBI) BANTEN pan atas di sekitar Serpong seperti BSD City dan Bintaro Jaya menjual rumah dengan harga minimal 500 juta rupiah. Nah, di beberapa kawasan yang tidak jauh dari BSD City dan Bintaro Jaya, tersedia pilihan hunian yang ditawarkan dengan harga yang relatif lebih terjangkau. “Gairah bisnis properti di kawasan second line seperti di Ciputat, Pamulang, dan Bintaro, juga sangat meningkat belakangan ini. Bahkan, dalam dua tahun terakhir, harga tanah dan bangunan di kawasan ini naik mencapai 50 persen hingga 100 persen,” kata Nurul Yaqin. Kawasan lain mulai dilirik pengembang adalah Bekasi. “Pertumbuhan perumahan di Jakarta sebenarnya mulai ke kawasan Tangerang dan Bekasi. Pertumbuhan perumahan selalu mengikuti infrastrukturnya. Infrastruktur ke dua wilayah itu sedang membaik,” terang Utami Prastiana, Head of Strategic Advisory Procon. Karena kawasan Tangerang harga tanah mulai mahal, pengembang mulai melirik kawasan lainnya seperti Bekasi. Pengembang-pengambang besar mulai melirik karena adanya tol JORR. “Kawasan Bekasi menjadi prospek baru,” ujarnya. Kondisi yang sama juga akan terjadi di Depok. Pembangunan Tol Cinere - Jagorawi akan meningkatkan harga jual properti di Depok sehingga pengembang akan menjadikan wilayah ini sebagai buruan baru untuk pengembangan bisnisnya. � had/E-6

«

»

KORAN JAKARTA/M YASIN

PROYEK TOL CIJAGO I Suasana proyek pembangunan jalan tol Jakarta Outer Ring Road (JORR) II ruas tol Cinere - Jagorawi di kawasan Cimanggis, Depok, Jawa barat, beberapa waktu lalu. Keberadaan infrastruktur meningkatkan perkembangan proyek properti di kota penyangga Jakarta, seperti Depok.

®

Peluang Investasi l Prasarana Penunjang Harus Ditingkatkan

Properti Jakarta Makin Prospektif Untuk jangka panjang properti di Jakarta makin prospektif. Namun. saat ini nilai jual dan sewa properti di Indonesia masih kalah bersaing dengan negaranegara di kawasan ASEAN.

M

egapolitan seperti DKI Jakarta dijejali semarak pembangunan megaproperti, mulai perkantoran megah, townhouse (rumah mewah) berharga miliaran rupiah, apartemen, deretan hotel bintang lima, hingga kondominimum luks. Namun, ternyata, pembangunan proyekproyek megah itu masih minim serapan. Okupansinya masih tergolong rendah, misalnya, menurut catatan perusahaan konsultan properti PT Jones Lang Lasalle (JLL), untuk apartemen saja tingkat okupansi apartemen di Jakarta hanya di kisaran 60 persen dari stok tersedia, yakni 27.200 unit. Jangankan di Asia, tingkat okupansi hunian vertikal masih kalah jauh dari negara-negara di kawasan ASEAN yang mendekati 100 persen tiap unit apartemen yang dibangun. Tentu saja fakta ini cukup mengejutkan sebab harga properti di Indonesia sebenarnya sudah sangat murah. Contoh, menurut JLL, harga properti sewa perkantoran di kawasan elite CBD (Central Business District), yang merupakan termahal di Indonesia, hanya berharga 150 dollar AS per meter persegi per tahun, di bawah Kuala Lumpur yang berharga 180 dollar AS per meter persegi per tahun. Sementara itu, untuk harga kondominium, Indonesia juga terendah. Di Jakarta, harga kondominium luks antara 1.500 hingga 2.000 dollar AS per meter persegi, jauh di bawah Hong Kong yang mencapai 32 ribu dollar AS per meter persegi. Bahkan harga jual ratarata prime residential di Jakarta tercatat 2.800 per meter persegi, di bawah kota-kota di Vietnam seperti Ho Chi Minh di harga 4.800 dollar AS per meter persegi dan hunian di Hanoi yang berharga 4.100 dollar AS per meter persegi. Mengapa properti Indonesia kalah bersaing? “Properti murah ternyata tidak berarti jika tidak didukung infrastruk-

KORAN JAKARTA/M FACHRI

PERLU PERBAIKAN I Kawasan Superblok Podomoro City di Jakarta Barat. Maraknya pembangunan properti di DKI Jakarta, ternyata belum mampu mengerek harga jual. Produk hunian vertikal di DKI Jakarta termasuk yang paling murah di kawasan Asia. Agar lebih berdaya saing, kawasan pembanguna properti harus didukung fasilitas infrastruktur yang baik. tur yang baik. Properti murah akhirnya dianggap tidak efektif dan tidak efisien,” terang Vice President Investment Sales JLL, Djodi Trisusanto, di Jakarta, belum lama ini. Pernyataan Djodi patut mendapat perhatian serius pejabat di negeri ini. Buruknya infrastruktur memang kerap menjadi kendala bagi perkembangan industri properti. Padahal, faktor utama yang mendorong tumbuh kembang industri properti adalah kemudahan akses penunjang melalui peyediaan infrastruktur jalan berserta penunjangnya seperti transportasi masal. Di Jakarta, penanganan masalah banjir dan transportasi, termasuk perluasan pelabuhan udara, laut, pembangunan transportasi massal, dan jalan tol masih jauh dari harapan sebagai bekal perkembangan industri properti. Lebih parah lagi, di sejumlah daerah upaya perbaikan dan peningkatan sarana infrastruktur seperti rumah sakit, klinik kesehatan atau puskesmas dan utililas lain seperti listrik, air bersih, telekomunikasi juga tergolong minim. “Kalau faktor-faktor itu tidak segera dibenahi, industri properti kita tetap akan kalah bersaing,” tambah Fakky Ismail Hidayat, Senior Associate Director Advisory dan Investment PT Wilson Properti Advisindo kepada Koran Jakarta, Rabu (13/4).

Harga Rata-rata Prime Residentiall (per meter persegi) Tokyo

US$ 28.300

Hong Kong

US$ 27.300

Singapura

US$ 27.100

Shanghai

US$ 17.700

Mumbai

US$ 17.100

Beijing

US$ 16.000

Kuala Lumpur

US$ 5.000

Ho Chi Minh

US$ 4.800

Hanoi

US$ 4.100

Jakarta

US$ 2.800

SUMBER : Knight Frank & Rutley (konsultan (k lt dan d penilai il i properti) ti)

KORAN JAKARTA/REPIANTO

«

Properti sebagai salah satu instrumen penting dalam menunjang keberhasilan kota di dunia.

»

Fakky Ismail Hidayat SENIOR ASSOCIATE DIRECTOR ADVISORY DAN INVESTMENT PT WILSON PROPERTI ADVISINDO

Dukungan Pemda Mestinya, tegas Fakky, Jakarta adalah kota yang bisa dijual ke investor dengan harga yang lebih tinggi karena memiliki sarana yang lebih lengkap dibanding negaranegara tetangga, misalnya sarana wisata yang lengkap karena didukung sarana wisata dari kota-kota terdekat seperti Bandung dan sarana rekreasi

dari kota-kota penyangga. “Prospek properti di Jakarta dalam 10 tahun mendatang masih menunjukkan sinyalemen positif asalkan dari sekarang berbagai sarana infrastruktur penunjang terus diperbaiki, semisal penanggulangan banjir yang kerap terjjadi di jalan menuju bandara internasional Soekarno Hatta, Tangerang serta akses transportasi missal,’’ jelas Fakky. Ia menambahkan bahwa Jakarta misalnya masih berpeluang menjadi kota tujuan dunia namun diperlukan komitmen dan dukungan pemerintah untuk merealisasikan dengan cara memperbaiki dan mempercepat pembangunan sarana infrastruktur. “Properti sebagai salah satu instrumen penting dalam menunjang keberhasilan kota di dunia,” tambah Fakky. Selain itu, dikatakannya, faktor lain yang menunjang perkembangan industri properti adalah masalah hukum, semisal kepastian hukum mengenai kepemilikan properti oleh orang asing, sistem perpajakan properti yang menarik. Di Jakarta, menurut Fakky, meski ketersediaan lahan baru untuk membangun sejumlah proyek properti sangat terbatas, sejumlah investor, baik investor dalam negeri maupun asing, masih membuka peluang untuk mengakuisisi sejumlah gedung perkantoran di pusat Jakarta, tetapi hal itu tentunya masih memerlukan

daya dukung dari akses jalan, semisal jalan tol transportasi massal yang mempermudah aktivitas bisnis bagi karyawan dalam bekerja. Meski begitu, dia menilai saat ini tetap menjadi saat yang tetap bagi publik untuk melakukan belanja properti di Indonesia sebab selain kondisi ekonomi yang baik, pemerintah berkomitmen untuk membangun infrastruktur. Dalam kesempatan terpisah, Deputi Bidang Sarana dan Prasarana Badan Perencanaan Pembangunan Nasional Dedy S Priatna mengatakan pemerintah pusat akan terus mendorong pemerindah daerah untuk lebih masif membangun proyek-proyek infrastruktur. “Pemda bisa membuat aturan yang mendorong pembangunan infrastruktur, selain pemerintah daerah bisa juga mendatangkan investor untuk membangun infrastruktur dalam mengembangkan pelabuhan, pembangkit listrik, jalur kereta api, hingga mass rapid transit (MRT),” kata Dedy di sela ajang Indonesia International Infrastructure Conference and Exhibition, di Jakarta (12/4). Sementara itu, dalam kesempatan yang sama, Ketua Kamar Dagang Industri (Kadin) Indonesia Suryo B Sulisto mengatakan pembangunan infrastruktur sangat penting bagi Indonesia untuk meningkatkan daya saing Indonesia. � had/E-6

SERAMBI BSDE Bangun Kluster Baru JAKARTA – Pengembang PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE) segera meluncurkan 10 subkluster baru. Kluster ini merupakan bagian dari pengembangan tahap kedua BSD City. Kawasan ini ditargetkan untuk masyarakat menengah serta menengah atas dengan harga jual di kisaran 600 juta hingga 3 miliar rupiah per unit. “Respons masyarakat baik. Hal ini dapat dilihat dari tingginya tingkat penyerapan. Hampir seluruh produk baru yang diluncurkan perusahaan sudah sold out beberapa minggu lalu,” kata Presiden Direktur Bumi Serpong Damai Harry Budi Hartanto, Selasa (12/4), di Jakarta. Harry menyebut respons baik itu disebabkan BSD City telah dilengkapi dengan infrastruktur yang lengkap dan memiliki kemudahan akses dari dan ke Jakarta. Ia menambahkan bahwa kelas menengah selalu mencari nilai lebih dari investasi hunian. Hal itu yang membuat properti

di BSDE terbukti menguntungkan sehingga mengakibatkan harga tanah di kawasan ini per tahunnya naik bervariasi hingga 20 persen. Dikatakan Harry, produk properti BSDE terdiri dari rumah tinggal, tanah, pusat pendidikan, strata title, bangunan industri, rumah toko, dan perkantoran. Salah satu kluster yang telah diluncurkan pekan lalu adalah kluster perumahan De Frangipani, yakni kawasan hunian dengan konsep resor tropis yang memiliki luas area lima hektare. Di kawasan itu, akan disediakan sekitar 95 lot unit rumah dan kapling. Hunian yang akan diserahterimakan pada Juni 2012 ini, menurut Harry Budi Hartanto, memiliki tiga tipe, yaitu tipe LB/ LT 310/375-450 m2, Tipe LB/ LT 250/300 m2, dan tipe lB/LT 185/210 m2. Kawasan ini memiliki kemudahan akses sejalan dengan beroperasinya jalan protokol baru yang menghubungkan BSD dengan Sumarecon Serpong, serta Jakarta Outer Ring Road dari Ulujami menuju Alam Sutera tembus Bandara Soekarno-Hatta. � had/E-6

Agung Podomoro Andalkan Apartemen JAKARTA – Manajemen PT Agung Podomoro mencatat kinerja positif pada tiga bulan pertama tahun ini. Selama kuartal I tersebut, penjualan Agung Podomoro sudah mencapai 1,12 triliun rupiah. Kontribusi terbesar raihan itu disumbang produk apartemen. Sekretaris Perusahaan Agung Podomoro Priska Batubara, kepada Koran Jakarta, mengatakan hasil itu menunjukkan produk Agung Podomoro menjadi pilihan terbaik masyarakat. “Kontribusi apartemen terbesar, dari Green Bay 23 persen, Podomoro City 22 persen, dan Green Lake 20 persen,” kata Priska Batubara, pekan lalu. Prestasi ini makin membuat manajemen Agung Podomoro agresif memasarkan produkproduk terbaru. Priska menjelaskan rencana ekspansi proyek baru itu antara lain berada di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan. Di kawasan itu diperkira-

kan terdapat lima hingga enam proyek dan pembangunannya memasuki tahap akusisi lahan seluas 10 hektare. “Masih tahap negosiasi dengan banyak pihak, selesai kapan saya belum tahu per-

sis,” kata Prisca. Ia menyebut untuk melakukan akuisisi tersebut dibutuhkan dana lebihkurang 1 triliun rupiah, yang akan diperoleh perusahaan dari sejumlah pinjaman perbankan. � had/E-6

» Membangun Kampus

ANTARA/JAFKHAIRI

Rektor Universitas Bakrie (UB) Sofia W Alisjahbana (kanan) » bersama Pembina Yayasan Pendidikan Bakrie, Ratna Indira

Nirwan Bakrie memberi keterangan pers usai peletakan batu pertama pembangunan kampus UB di kawasan Bogor Nirwana Residence, Bogor, Jawa Barat, Rabu (13/4). Pembangunan kampus UB yang berkonsep wawasan lingkungan tersebut dapat menampung 15.000 mahasiswa.

REI Bali Bangun Kawasan Terpadu DENPASAR – Proyek properti di Bali kini makin variatif. Setelah cukup lama hanya bermain di sektor perumahan, Dewan Pengurus Daerah (DPD) Real Estatet Indonesia (REI) Bali bakal menggerakkan anggotanya untuk agresif membangun kawasan terpadu. Bahkan, rencana ini sudah masuk tahap serius. “Kami tengah merintis membangun permukiman terpadu di Kabupaten Tabanan. Ini yang pertama di Bali,” kata Wayan Suantra, Dewan Pengurus Harian DPD REI Bali, di Denpasar, Selasa (12/4). Proyek ini adalah kerja sama antara DPD REI Bali dan Pemerintah Kabupaten Tabanan. Suantra mengatakan rencana pembangunan tersebut masih dalam tahap penjajakan dan pengajian bersama dengan pemkab. Proses kajian itu membutuhkan waktu yang cukup lama. Karena itu, Suantra tidak dapat memastikan kapan ren-

cana tersebut bisa segera terealisasikan. Begitu juga dengan jumlah unit perumahan yang akan dibangun. “Permukiman terpadu itu perlu kajian yang baik dengan mengacu pada kebijakan pemerintah setempat dan kearifan lokal supaya tidak menimbulkan masalah ke depannya,” ujarnya. Tujuan pembuatan permukiman terpadu itu adalah untuk mewujudkan supaya di seluruh kabupaten/kota di Pulau Dewata memiliki kawasan terpadu perumahan. Ia menjelaskan permukiman terpadu itu nantinya dibangun dengan konsep tidak hanya sekadar perumahan, namun juga terdapat sarana pendidikan, sosial, dan pemerintahan yang berada di dalam satu kawasan tertentu. Suantra menambahkan, pengembangan kawasan terpadu akan melengkapi proyek properti yang susah ada sebelumnya. Misalnya REI Bali membangun dan mengelola perumahan, perkantoran, pertokoan, resor, serta jasa-jasa realestat lainnya. � Ant/had/E-6


RONA ®

K

Miley Cyrus

Jumat

15 APRIL 2011

Family Affair

Apa yang Anda harapkan dari sebuah keluarga? Harapan anak, tentu, sosok orang tua yang ideal. Sebaliknya, orang tua yang telah membesarkan anak-anaknya juga memimpikan sosok anak ideal. Namun, harapan itu terkadang tidak terpenuhi sehingga akhirnya justru mengganggu hubungan keduanya.

eluarga berasal dari bahasa Sansekerta, yakni kata kula yang berarti “ras” dan warga yang berarti “anggota”. Keluarga sebagai kelompok sosial terdiri dari sejumlah individu. Hubungan antar-individu melahirkan ikatan kewajiban dan tanggung jawab. Di dalam keluarga, terdapat dua atau lebih pribadi yang tergabung karena hubungan darah atau hubungan perkawinan sehingga dalam satu rumah tangga terjadi interaksi dalam perannya masing-masing. Interaksi inilah yang kadang menimbulkan beragam masalah dalam pola relasi antara anak dan orang tua. Salah-salah, masalah ini akan memengaruhi kehidupan, terutama bagi anak. Sejumlah kasus dalam keluarga mengakibatkan hubungan yang tak harmonis antar-anggota keluarga sehingga mendatangkan dampak psikologis bagi anak-anak. Tak jarang, dalam sejumlah kasus kenakalan remaja, jika ditilik lebih lanjut, umumnya karena mereka berasal dari keluarga yang memiliki banyak masalah dalam pola-pola relasi mereka. Tak hanya di kalangan masyarakat, dari ranah panggung hiburan, kita kerap disajikan banyak kasus yang menggambarkan betapa hubungan antar-anggota keluarga berdampak pada perkembangan anak. Dari panggung selebritas Hollywood, misalnya, kita bisa melihat hubungan yang tak harmonis antara ayah dan anak, Michael Lohan dan Lindsay Lohan. Bahkan, hubungan yang begitu meruncing dengan sang ayah membuat aktris yang membintangi Just My Luck ini berniat melepas nama keluarganya demi menjauhkan diri dari keterkaitan namanya dengan sang ayah, Michael Lohan.

17

Mencari Titik Temu Konflik dalam Keluarga

Lindsay bisa jadi tumbuh dalam keluarga yang tak harmonis dan memiliki banyak masalah. Kedua orang tuanya bercerai, dan sang ayah ternyata sering terlibat dengan masalah hukum. Lindsay pun bukan tanpa masalah. Karier Lindsay juga kerap dikaitkan dengan sejumlah hal negatif dan masalah-masalah hukum. Misalnya, ia ditangkap karena mengemudikan kendaraan dalam keadaan mabuk, memiliki kokain, memulai kemerosotan hidupnya sampai masuk pusat rehabilitasi, ataupun terpaksa berurusan dengan hukum setelah kedapatan mencuri berlian beberapa waktu lalu. Artis yang juga memiliki masalah dalam hubungan dengan orang tuanya adalah Miley Cyrus dengan ayahnya, Billy Ray Cyrus. Meski kedua orang tua Miley tak jadi bercerai, bukan berarti keluarga Cyrus luput dari berbagai masalah. Panggilan darurat yang dialamatkan ke kepolisian setempat dari rumah artis film Hannah Montana ini disinyalir merupakan indikasi bahwa masalah belum selesai menjerat keluarga sang bintang. Di media, hubungan antara anak dan bapak ini terlihat tak pernah harmonis. Billy kerap menuding Miley-lah yang menjadi salah satu pemicu ceraiannya. � nik/L-1

per-

Lindsay Lohan AFP/MICHAEL BUCKNER

AFP/JASON MERRITT

Tetap Berprestasi

B

agi seorang anak, keluarga merupakan tempat pertama dan utama bagi pertumbuhan dan perkembangannya. Para sosiolog meyakini bahwa keluarga memiliki peran penting sebagai unit terkecil dalam masyarakat dan merupakan fondasi terciptanya bangunan masyarakat. Berbagai masalah masyarakat, seperti kejahatan seksual, kekerasan yang merajalela, dan segala macam kebobrokan di masyarakat merupakan akibat dari lemahnya institusi keluarga. Meski banyak keluarga yang memiliki masalah dalam pola relasi di keluarganya, tak semuanya berdampak buruk bagi anak-anak mereka. Banyak juga anak-anak yang bisa tumbuh dengan melahirkan ragam prestasi membanggakan meski keluarganya tersangkut masalah, baik perceraian maupun masalah-masalah lain, seperti masalah hukum. Sebutlah Ahmad Albar dan putranya, Fachri Albar, yang tetap menorehkan rangkaian prestasi dalam karier yang mereka geluti. Ahmad Albar pernah tersandung kasus narkoba beberapa waktu lalu, dan karenanya harus mendekam di penjara untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya. Fachri tumbuh dalam lingkungan keluarga yang bisa dikatakan tak lengkap karena Ahmad Albar memilih bercerai dengan Rini S Bono yang tak lain adalah

ibu kandung Fachri. Namun, toh, Fachri tetap mampu eksis di dunia hiburan. Contoh lain adalah putri mantan Presiden Amerika Serikat Bill Clinton, Chelsea Clinton. Masalah keluarga yang menimpa ayahnya saat terkait dengan kasus skandal seksual dengan Monica Lewinsky ternyata tak membuat Chelsea memberontak. Ia malah muncul sebagai sosok yang menyatukan dan memberikan ketegaran bagi kedua orang tuanya. � nik/L-1

Membangun Komunikasi

A

AFP/NICHOLAS KAMM

da kalanya anak memang tak suka dengan sikap orang tua. Namun sebagai anak, sudah seharusnya kita menerima orang tua apa adanya. Di pihak lain, orang tua juga mesti mampu menetralisasi sikap-sikap anak yang dianggap kurang ajar. Pasalnya, bila tidak, hal ini akan menimbulkan masalah yang berkepanjangan. Untuk itu, membangun komunikasi dua arah antara anak dan orang tua menjadi kunci penting yang mewarnai hubungan keduanya. Tak hanya komunikasi yang harus dibangun, tetapi juga membangun suasana yang nyaman bagi anak dalam rumah. Salah satu hal penting dalam membangun suasana yang nyaman bagi anak adalah keterbukaan. Mungkin bisa dijadwalkan sebuah sesi ketika Anda dan seluruh anggota keluarga dapat saling mencurahkan isi hati dan pikiran serta menceritakan pengalaman atau aktivitasnya di luar rumah. Anda bisa memanfaatkan liburan akhir pekan sebagai waktu untuk keluarga, berbincang, bercengkerama, dan saling berbagi tentang berbagai hal. Selain bisa memupuk keterbukaan di antara anggota keluarga, acara tersebut bisa menjadi ajang untuk mempererat hubungan antar-anggota keluarga. Ikatan hubungan yang kuat di antara masing-masing anggota keluarga bisa menjadi modal yang sangat baik jika dipupuk sedini mungkin. � berbagai sumber/ nik/L-1

Fachri Albar KAPANLAGI.COM

DOK KORAN JAKARTA


18

HOBBY

Jumat

15 APRIL 2011

KORAN JAKARTA

Body Piercing Budaya Tribal yang Makin Mendunia Body piercing alias tindik, konon, merupakan budaya menghias tubuh paling tua sepanjang peradaban manusia di Bumi.

FOTO-FOTO: ISTIMEWA

T

Waspadai Risikonya

M

elakukan tindik pada bagian tubuh tertentu bukan tanpa risiko. Karena tindik menyangkut organ tubuh yang terdapat banyak saraf, jika tidak hati-hati, dikhawatirkan akan mengganggu fungsi saraf dan akan mengganggu kesehatan. Masalah yang sering terjadi pascatindik biasanya berupa perdarahan dan

pembengkakan. Kalau terus dibiarkan, akan berakibat infeksi bakteri dan akan merusak fungsi peredaran darah hingga mengganggu fungsi kerja jantung. Tindik pada alat kelamin pria bisa mengakibatkan impoten. Ini terjadi karena tindik melukai bagian saraf kelamin sehingga banyak nanah dan cairan yang keluar di sekitar wilayah yang

ditindik. Padahal saraf dan pembuluh darah yang rusak akibat tindik susah sekali kembali normal. Risiko lain bisa terjadi jika tindik dilakukan dengan alat yang tidak steril. Jarum bekas digunakan orang yang mengalami penyakit menular seperti HIV/AIDS dan hepatitis tanpa proses sterilisasi bisa berakibat tertularnya penyakit kepada orang lain. Pada perempuan, tindik

Bagian dari Self Injury?

B

anyak orang curiga mereka yang ditindik bagian tubuhnya mengalami perilaku menyimpang. Perlu diketahui apakah motivasi seseorang ingin ditindik dilatarbelakangi alasan mencari rasa sakit (self injury) atau demi estetika keindahan. Kalau pilihannya yang pertama, berarti ada kelainan yang perlu diketahui. Menyakiti diri merupakan upaya merusak bagian tubuh sendiri hingga sakit dan rusak. Tujuannya demi mengubah suasana hati.

Dengan memberontak dan melukai diri, seorang pelaku self injury dapat mengusir ketegangan dan emosi. Emosi ini terlalu menyakitkan kalau hanya diekspresikan dengan kata-kata. Dengan menyakiti diri, perasaan yang sulit diungkapkan dengan kata-kata dapat hilang menurut pikiran pelakunya. Banyak hasil penelitian yang mengaitkan tindik dengan self injury pada sebagian orang. Mereka yang terobsesi menambah tindik meski sudah banyak dikarenakan rasa

sakit pada proses penindikan menjadi bagian kenikmatan sendiri, dan mereka ingin mengulanginya terus. Apalagi tindik - juga tato - identik dengan simbol pemberontakan dan kebebasan individu. Mereka yang bersatu dalam komunitas tindik akan merasa satu identitas dan saling melindungi. Selain karena pengaruh teman, pelaku self injury memiliki trauma masa lalu, seperti siksaan fisik, pelecehan seksual, keluarga berantakan, dan kecanduan alkohol. ďż˝ hay/L-1

di sekitar klitoris dapat berisiko menyempitnya kandung kemih. Hal tersebut juga bisa mencederai pasangan jika bahan yang dipasang tajam dan mengandung bakteri. Bahan untuk anting-anting pada tindik bisa mengakibatkan alergi jika berasal dari bahan berbahaya. Emas biasanya mengandung nikel yang bisa mengakibatkan alergi berupa gatal-gatal. ďż˝ hay/L-1

indik (body piercing) telinga sudah biasa kita dengar. Tindik ini menjadi arus besar dalam kebudayaan manusia. Sejak kecil, seorang perempuan sudah ditindik telinganya. Tujuannya agar bisa dipasangi anting-anting yang akan menambah cantik dan kesan feminin pada perempuan. Di India, menindik pusar atau hidung menjadi budaya arus utama. Cara ini menjadi bagian dari adat mereka yang telah turun-temurun. Sementara pada suku tertentu, tindik merupakan bagian dari cara mengidentifikasi kelompok sekaligus melindungi diri dari ruh jahat. Tindik merupakan seni menghias tubuh paling tua. Zaman dulu, tindik bisa menunjukkan status orang yang memakainya. Semakin banyak perhiasan emas atau perak yang terpasang pada tindikan, semakin tinggi strata sosial ekonominya. Fenomena tindik pada manusia modern alasannya jelas berbeda dengan manusia tribal. Manusia urban menindik bagian tubuhnya demi ekspresi diri, nilai estetika, kesenangan seksual, alasan identifikasi kelompok, dan alasan emosional lainnya. Ketika tren tindik berkembang di awal 2000-an, banyak anak gaul mencoba. Kala itu, pemusik, bikers, skaters, para ABG gaul, hingga anak rumahan memberanikan diri turut mengenakan aksesori tindik. Mereka rela sakit demi sebuah estetika mempercantik tubuh. Ini tidak lain juga karena pengaruh dunia Barat yang sedang gandrung dengan tindik kala itu. Sebagai ekspresi diri, mereka menindik bagian yang tidak umum sebagai hasil imitasi budaya tribal, seperti yang terjadi di Barat, misalnya lidah, hidung, pusar, puting susu, alis, bahkan alat kelamin mereka. Kalaupun menindik pada daun telinga, bukan pada tempat yang umum dilakukan, tapi lebih ke bagian daun telinga atas, dan jumlah titik tindiknya lebih banyak untuk mengekspresikan sikap berbeda dengan tindik umum. Pada bagian tindikan terpasang logam berupa cincin atau anting-anting. Mereka menindik di tempat-tempat yang menyediakan fasilitas tindik

dan tato. Mereka sekaligus menjadi konsultan bagian mana yang seharusnya ditindik. Dengan alat yang terbilang maju, fasilitas mereka dipromosikan sebagai sehat dan steril. Alat tindik telah disterilkan dengan bahan antiseptik. Alatnya pun semakin canggih. Ada alat pembuka dan penutup anting-anting berbentuk lingkaran, klep penjepit, pensil bedah steril, jarum tindik, dan masih banyak lagi. Agar tidak salah tusuk, para piercer alias tukang tindik kebanyakan mempelajari saraf secara otodidak lewat Internet dan referensi lainnya. Mereka harus profesional dan tidak boleh gemetar. Untuk itu, sebelum melakukan tindik, piercer melakukan konsultasi terkait alasan klien melakukan tindik. ďż˝ hay/L-1

ÂŽ


TRAVEL

®

Jumat

15 APRIL 2011

19

Wisata Unik

Pesona

Bumi Lancang Kuning Berwisata ke Pekanbaru, kurang afdol rasanya jika belum mencicipi durian kerbau dan durian gajah. Jangan lupa mengunjungi tempat-tempat unik seperti Pasar Bawah, Balai Adat Melayu Riau, Taman Pancing Alam Mayang, Bandar Serai, Museum Sang Nila Utama, dan Dekranasda Riau.

Balai Adat Melayu Riau Bangunan yang didesain dengan variasi warna dan ukiran motif bercirikan Melayu ini terletak di Jalan Diponegoro, Pekanbaru. Balai ini sengaja dibangun untuk mengakomodasi berbagai kegiatan yang berkaitan dengan adat resmi Melayu Riau. Balai Adat Melayu Riau terdiri dari dua lantai. Di lantai atas terpampang beberapa ungkapan adat dan pasal-pasal Gurindam Dua Belas karya Raja Ali Haji. Di kiri dan kanan pintu masuk ruangan utama, terdapat pasal 1-4, sedangkan pasal 5-12 terdapat di bagian dinding dalam ruangan utama.

Musim Durian Sepanjang Tahun

T

iada hari tanpa durian di Pekanbaru. Kalimat tersebut rasa-rasanya tepat diberikan kepada kota bertuah, Pekanbaru. Di sepanjang Jalan Sudirman, sepanjang jalan menuju Kota Kampar, Panam, dan sejumlah titik di Kota Pekanbaru, ramai digelar buah berduri beraroma khas: durian. Kemunculannya tidak kenal musim. Sepanjang jalan dan sepanjang tahun. Sebab, durian-durian itu dipasok dari berbagai daerah yang memiliki musim panen berbeda-beda.

Durian asli Pekanbaru ini paling banyak dipanen dari Kabupaten Kampar yang letaknya sekitar dua jam dari Kota Pekanbaru. Tidak aneh jika sepanjang jalan menuju Kampar menjadi pusat wisata durian karena di sepanjang jalan itu pula pohon-pohon durian tumbuh subur. Bahkan hampir setiap rumah yang berada di pinggir jalan menuju Kampar, terutama di Bangkinan, pasti memiliki pohon durian di halamannya. Ada dua jenis durian yang terkenal di sepanjang Jalan Kampar, yakni durian kerbau dan durian gajah. Banyak pencinta durian menyebut durian kerbau sebagai candu. Sebab siapa pun yang memakannya, selalu ingin memakannya lagi dan lagi. Terlebih, harganya dibanderol murah. Satu buah durian berukuran satu kepala manusia dewasa harganya hanya sekitar 30 ribu rupiah. Harga akan jauh lebih murah jika musim durian tiba. Untuk ukuran tertentu, ada yang dilego hingga di harga lima ribu rupiah per buahnya. Satu lagi jenis yang paling terkenal dan dicari orang, yakni

Taman Pancing Alam Mayang Alam Mayang merupakan sebuah kolam atau sarana pemancingan ikan yang berlokasi di km 8 Jalan Harapan Raya, Tangkerang Timur, Bukit Raya, Pekanbaru. Di dalam tiga buah kolam dengan luas 18.560 ini terdapat berbagai ikan seperti gurami, lemak, nila, dan sepat siam. Ikan-ikan tersebut dapat langsung dipancing bersama keluarga. Keluarga juga dapat bersantai di Alam Mayang untuk menikmati suasana yang menyenangkan.

durian gajah. Proses mendapatkan durian gajah mirip dengan cara mendapatkan kopi luwak. Durian akan dimakan bulat-bulat oleh gajah. Sekitar empat jam lamanya kotoran itu akan dikeluarkan dalam bentuk utuh bersama kotorankotoran gajah lainnya. Terkesan menjijikkan, namun apa mau dikata, rasanya luar biasa enak. Bahkan banyak orang menyebut durian gajah ini merupakan durian terenak

dan termahal di dunia. Satu butir durian gajah dijual dengan harga sekitar 100 ribu rupiah untuk ukuran kecil, dan bisa mencapai ratusan ribu rupiah untuk ukuran yang lebih besar. Jika musim durian periode Kampar habis, akan ada pasokan durian dari berbagai daerah di Pulau Sumatra yang siap melanjutkan tugas membuat Pekanbaru sebagai kota durian sepanjang tahun. �

Bandar Serai Bandar Seni Raja Ali Haji atau populer disebut Bandar Serai terletak di Jalan Jenderal Sudirman, tidak jauh dari kawasan Bandar Udara Sultan Syarif Kasim II (SSK II). Awalnya, bangunan megah ini dibangun untuk penyelenggaraan MTQ Nasional XVII pada 1994. Di tempat ini, pengunjung dapat menikmati suasana santai sambil menyantap makanan yang dijajakan di sekitarnya. Jagung bakar hingga makanan yang mengenyangkan tepat menemani saat bersantai di Pekanbaru. Selain itu, kita dapat berkeliling-keliling untuk melihat berbagai rumah adat setiap kabupaten dan kota se-Provinsi Riau. Di sinilah dibangun gedung megah Anjung Seni Idrus Tintin.

Belanja Barang Antik di Pasar Bawah

S

epintas, tampilan pasar ini seperti pasar tradisional pada umumnya. Terkesan tua, namun bersih, dan tetap eksis di tengah serbuan pasar-pasar modern di Pekanbaru. Pasar Bawah, demikian orang menyebutnya. Terletak di sebelah utara kota bertuah Pekanbaru, pasar ini merupakan pusat wisata belanja. Pusat belanja bertingkat ini menjadi salah satu tujuan wisata yang wajib dikunjungi saat bertandang ke Pekanbaru. Pasar ini menyediakan barangbarang antik, aksesori rumah tangga dari dalam dan luar negeri, seperti keramik, karpet, dan lampu-lampu antik, serta tentu saja barang elektronik. Aneka keramik ditawarkan dengan harga yang variatif, mulai dari puluhan ribu hingga jutaan rupiah. Keramik-keramik tersebut

didatangkan dari Malaysia, Singapura, China, India, Turki, hingga negara-negara Timur Tengah. Pembelinya tidak terbatas pembeli lokal Pekanbaru, melainkan juga dari Jakarta, Bandung, Padang, Medan, Palembang, dan kota-kota lain di seluruh Indonesia. Tidak hanya barang-barang baru yang dijual di sini, namun juga barang-barang second hand. Banyak toko yang memang khusus menyediakan barang-barang bekas di pasar Bawah. Barang bekas yang dijajakan di pasar yang terletak di pinggir Sungai Siak ini tentu bukan sembarang barang bekas yang rombeng dan rendah nilai pakainya. Barang bekas di Pasar Bawah ini memiliki kualitas yang masih bagus. Pasar Bawah ini berdiri di tengah kepungan pasar-pasar

modern yang dibangun belakangan ini. Sebut saja Mal Pekanbaru dan Plaza Suka Ramai. Namun, jangan salah, daya pikatnya tetap tak mampu dilibas modernisasi di sekitarnya. Letaknya yang juga dekat dengan pelabuhan membuat kita dengan mudah mendapatkan barang-barang dari luar negeri dengan harga miring. Saat ini, Pasar Bawah telah menyandang nama baru sebagai Pasar Wisata Pekanbaru. Namun tetap saja, siapa pun yang hendak menuju ke Pasar Wisata akan menyebutnya dengan Pasar Bawah. �

Museum Sang Nila Utama Museum yang terletak di Jalan Jendral Sudirman ini menyediakan berbagai macam koleksi benda-benda seni, budaya, dan bersejarah Provinsi Riau. Tidak jauh dari museum ini, terdapat satu bangunan khas dengan arsitektur Melayu yang kental, yaitu Gedung Taman Budaya Riau. Gedung ini digunakan sebagai tempat pergelaran berbagai kegiatan budaya dan seni Melayu Riau dan kegiatan lainnya.

FOTO-FOTO: ISTIMEWA

Dekranasda Riau Dekranasda Riau terletak di ujung Jalan Sisimangaraja. Berbagai macam cendera mata Provinsi Riau dapat dengan mudah ditemukan di Dekranasda Riau. Ya, Dekranasda Riau memang merupakan pusat cendera mata Riau terlengkap di Pekanbaru. Busana Melayu, batik Riau, kain tenun, dan songket dapat ditemui di tempat ini. � cit/L-5

HOT SPOT

Lembayung Senja di Mezzanine Restaurant

K

etika lembayung senja memerah, suasana di sekeliling Hotel Aston Paramount Serpong makin temaram. Tiupan angin tanpa pembatas menyejukkan udara sekeliling. Asap dari bakaran hidangan yang disajikan oleh Excecutive Chef Sapto Pratikto mampu menggoda selera. Berlokasi di CBD Gading Serpong Lot #2 Tangerang, hotel bintang empat berkapasitas 173 kamar itu memiliki resto dengan pemandangan yang pas bagi orang yang ingin bersantap di sore hari. Dengan puluhan menu yang tersedia, saat tiba di sana, jangan lupa mencoba minuman segar spesial tempat tersebut, yaitu Romeo dan Juliet. Romeo adalah jus segar yang dibuat dari nanas, jeruk, mangga, madu, dan kuning telur. Rasanya segar dan mampu menyehatkan tubuh. Juliet

lebih ditujukan untuk wanita, yaitu campuran jeruk, stroberi, mangga, madu, dan yogurt stroberi. Rasanya memang agak asam, tapi membuat mata jadi segar. Ini adalah minuman pembuka yang spesial. Memilih lokasi tempat duduk menjadi begitu penting. Tapi kalau menjelang sore, lalu menu yang dipesan lebih berupa menu panggang, teras Mezzanine sangatlah tepat. Sebagai pembuka, coba cicipi Soft Shell Crab Salad. Hidangan ini menggunakan kepiting soka, yaitu kepiting yang memiliki cangkang lembut. Orang Jepang biasanya memakan kepiting soka ini sebagai camilan. Ukurannya yang kecil dan cangkangnya yang lembek membuat kepiting ini enak disantap utuh. Bersama daun salad, lettuce, dan saus khas, rasa gurih dari daging kepiting bercampur dengan sayuran

segar begitu dominan. Setelah itu, lanjutkan dengan hidangan utama Mezzanine Mixed Grill yang berisikan daging serbapanggang. Tidak tanggung-tanggung, ada daging sapi, ayam, ikan salmon, udang, dan kentang bulat. Di bagian pinggirnya ada potongan jamur. Semua daging dipanggang hingga matang serta diolesi dengan saus spesial, begitu juga dengan kentangnya. Daging sapi bakar yang empuk sebaiknya disantap yang pertama, lalu daging ayam dengan balutan saus dan potongan kentang bakar. Selingi dengan minuman Romeo yang segar, kemudian satukan daging salmon dan udang, lalu lumuri dengan saus. Santap perlahan. Dengan cara tersebut, dijamin Anda tidak akan kehilangan orientasi rasa. Di Mezzanine, tamu me-

mang bisa memilih banyak menu. Tempat yang luas ini juga digunakan untuk sarapan bagi mereka yang menginap. Di malam Minggu selalu dibuat acara Weekend Barbeque. Semua masakan serbapanggang disajikan di teras dan di udara terbuka. Kalau ingin menu lain, bisa memilih menu sup, seperti Sop Ikan Bunaken, Tom Yam Gong, Crab Meat & Asparagus, dan Sop Buntut Goreng. Lebih terasa sentuhan Indonesia, menu aneka soto merupakan pilihan yang pas. Ada Soto Ambengan, Soto Madura, dan Soto Bandung. Hari semakin sore, jangan cepat-cepat beranjak dari kursi. Nikmati pemandangan yang belum terhalang bangunan itu. Di kejauhan, sinar mentari kemerahan yang melemah semakin indah saat Blue Berry

Chees Cake disajikan. Perlahan saja menyantapnya. Rasa manis yang segar dari buah berry menyeruak di lidah. Agar tuntas, selesaikan sore indah itu dengan secangkir kapucino. Ketika masih hangat, minuman ini menjadi teman yang tepat untuk berbincang atau menghabiskan waktu sore dengan memandang sinar merah matahari yang semakin redup lalu berganti dengan gelapnya malam. � ars/L-5

FOTO-FOTO: KORAN JAKARTA/ ARIEF SUHARTO


20

Iklan BarIs - kolom

Jumat

15 APRIL 2011

Ketentuan Pemasangan

koran jakarta

menggunakan double spasi. u Pengajuan pending tayang iklan paket ditentukan oleh KORAN JAKARTA. u Pengajuan komplain tidak lebih dari 3 hari kerja setelah tanggal iklan dimuat.

mengedit. u Minimum 3 baris, maksimal 10 baris. 1 baris = 35 karakter. u Simbol yang dapat digunakan: titik, koma, tanda tanya, & tidak boleh

u Isi iklan tidak boleh mengandung unsur SARA, Pornografi, Klenik dan KORAN JAKARTA berhak untuk

®

OTOMOTIF MOBIL DISEwAKAN AET RENT CAR HP: 081280100979, 021-68106769, 081806892368 Pusat Sewa Mbl Hrg Trjangkau. Tersedia: Pregio, Travelo, ELF, APV, Innova, Kijang, Grandmax, Cedrik (DK/LK). 002911/IKL/III/11 (27/04)

BIMA RENT CAR menyediakan Xenia, Avanza, APV harian, mingguan, bulanan pribadi/perusahaan. info : Mei 02132211628/081385000073. 002948/IKL/III/11 (29/04)

DAIHATSU PROMO LUAR BIASA

DAPATKAN

Bunga Ringan 0 S/D 3,5 % Per Tahun

BULAN INI

Xenia Terios Gran Max Pick Up Luxio Sirion

TDP TDP TDP TDP TDP TDP

8 Jt / Ang 11 Jt / ANG 4 Jt / ANG 4 Jt / ANG 9 Jt / ANG 9 Jt / Ang

3,5 4,3 3,2 2,2 3,8 4,3

Jtan Jtan Jtan Jtan Jtan Jtan

READY STOCK

* DP sudah termasuk biaya asuransi All Risk di Cov seluruh resiko selama kredit. Pick Up TLD * Bonus Anti Karat, GPS * Bonus peredam suara, pelindung cat, talang air & sensor parkir * Bonus member card pelayanan derek gratis 24 jam & diskon service bengkel resmi * Data dibantu sampai OK

Hubungi : Dealer Resmi Daihatsu

081314899409, 082116718888 021-96403773, 021-94772096

DAIHATSU HEBOH

PAKET DAIHATSU

PROMO MURAH TAPI TIDAK MURAHAN

PROMO DP MURAHHH! Pick Up Xenia Luxio Terios Grand Max

DP. 5 JT-an - Angsuran 2 JT-an DP. 10 JT-an - Angsuran 3 JT-an DP. 20 JT-an - Angsuran 5 JT-an DP. 20 JT-an - Angsuran 3 JT-an DP. 15 JT-an - Angsuran 3 JT-an

HUB. Dealer Resmi Daihatsu Buktikan Harga Terbaik

021 - 97212175 0858 13463705 0813 89823467

Pick Up Xenia Luxio Terios Grand Max Sirion

DP. 5 JT-an - Angsuran 2 JT-an DP. 10 JT-an - Angsuran 3 JT-an DP. 20 JT-an - Angsuran 5 JT-an DP. 20 JT-an - Angsuran 3 JT-an DP. 15 JT-an - Angsuran 3 JT-an DP. 20 JT-an - Angsuran 3 JT-an

PROGRAM UANG MUKA

JAZZ FREED CITY CRV CIVIC

Ready Stock !

Bunga Rendah Cicilan Ringan V - Cool

AYO BUKTIKAN!!

Paket Murah Ready Stock

HUBUNGI:

0588 8446039 021 - 96198197

BUNGA

0%

KREDIT S/D 5 THN Pick Up K. Estilo Splash APV Swift G. Vitara SX-4

TDP TDP TDP TDP TDP TDP TDP

5 5 6 6 7 10 12

READY STOCK

Jtan Jtan Jtan Jtan Jtan Jtan Jtan

DP 10%, Masa Kredit 1-5 Thn Cash Back & Bonus Langsung

DEALER RESMI

Proses cepat, syarat mudah, Data dibantu, Pasti OK !! Bisa tukar tambah

Tenor 1 - 5 Tahun

ALL NEW JAZZ FREED ALL NEW CITY ALL NEW CIVIC ALL NEW CRV ALL NEW ACCORD

CICILAN 3 JT-AN

FREE V.KOOL + CASH BACK

HUB :

OTOMOTIF DAIHATSU

RAGAM

BAYAR 7 Juta

Xenia Jadi Milik Anda

PT. SARANA JAYA UTAMA

READY STOCK BUNGA

Canopy Minimalis / Kaca / Polycarbonate Roling Tangga Stainles Steal / Pagar Wrought Iron - Besi Tempa Kusen Alumunium - Partisi Curtain Wall - Acp Tenda Kain Alamat Tlp Fax E-mail

Grand Max PU Grand Max MB LUXIO T ERIOS

021 - 70093098 021 - 93337499 0856 92539288 0813 10112088

www.bangunsteel.com

GENERAL CHECK-UP DAN PENGOBATAN SISTEM “HOLISTIK MODERN” A

Tersedia di: Pusat Perbelanjaan, Perkantoran, Hotel, Rumah Sakit, Bandara, Stasiun, Coffee Shop dan Restaurant

Jakarta Timur: Depok: Bekasi: Yogyakarta: Semarang: Banjarmasin: Medan:

Kualifikasi: l Pria / Wanita l Usia maksimal 30 tahun l Pendidikan S-1 dengan IPK min 2.75 l Pengalaman minimal 2 tahun di jurnalistik l Menyenangi dunia jurnalistik, lebih diutamakan memahami Ekonomi l Menyukai tantangan dan siap

l l

l

3. Penelitian & Pengembangan (Litbang)

5. Pustakawan (PUS) Kualifikasi: l Pria/Wanita

Pria & Wanita

sesudah

Terapi Rambut & Kulit Kepala Alami

l

l

l

Usia maksimal 28 thn Pendidikan minimal D3 Jurusan Perpustakaan/Informasi Pengalaman minimal 1 tahun lebih diutamakan Dapat berkerja dalam sebuah tim maupun bekerja individu Memiliki kemampuan berbahasa Inggris aktif/pasif Mengerti pengklasifikasian buku dengan sistem DDC Kreatif, inovatif, teliti, supel dan jujur

6. Staff Layout (S-Lay)

Kualifikasi: l Pria l Usia antara 25 - 35 tahun l Pendidikan minimal D3 jurusan Design Grafis / Design Komunikasi Visual l Pengalaman minimal 2 tahun di industri media cetak

7. Staff Social Media (S-Soc)

Kualifikasi: l Pria / wanita l Usia maksimal 27 tahun l Pendidikan minimal S1 l Pengalaman minimal 1 tahun mengelola social media

8. Staff Marketing Support (S-MS)

Kualifikasi: l Pria, usia maksimal 30 tahun l Pendidikan S-1 dengan IPK min 2,75 l Pengalaman minimal 1 tahun sebagai Admin Promosi dan Marketing Support l Menguasai program Microsoft Office (Word, Excel) l Memiliki kemampuan komunikasi yang baik l Berpenampilan menarik l Siap bekerja dengan target

9. Staff Audit (S-Aud)

Kualifikasi: l Pria, Single l Usia maksimal 28 tahun l Pendidikan S-I Akuntansi/ Ekonomi l Pengalaman minimal 1 tahun l Memiliki kendaraan roda dua l Mampu mengoperasikan program Microsoft Office (Word, Excel)

10. Staff Finance (S-Fin)

Kualifikasi: l Pria , Single l Usia maksimal 27 tahun l Pendidikan S-I Akuntansi / Ekonomi l Pengalaman minimal 1 tahun

l l

Mampu mengoperasikan program Microsoft Office (Word, Excel)

11. Sales Executive / Sales Officer (SE/SO) Kualifikasi: l Pria l Usia 25 – 35 tahun l Pendidikan minimal SLTA l Pengalaman minimal 2 tahun di industri media cetak l Mampu berkomunikasi dengan baik l Dapat bekerja dengan target penjualan l Monitoring peredaran Surat Kabar atau Koran

l

bertanggung jawab terhadap pekerjaan Berdomisili di Bandung dan memahami jalan-jalan di Bandung

14. Driver Operasional (D-O)

12. Teknisi Vending Mesin (TVM)

Kualifikasi: l Pria l Usia minimal 25 tahun l Pendidikan minimal SMA l Pengalaman minimal 1 tahun l Memiliki SIM A l Menjunjung tinggi kejujuran dan bertanggung jawab terhadap pekerjaan l Memahami jalan di sekitar Jabodetabek l Dapat mengendarai kendaraan manual dan matic

13. Returman Bandung (Ret-Bdg)

Kirim lamaran, cv, pas foto terbaru (4x6), fotocopy ijasah dan transkip nilai dengan mencantumkan kode yang dilamar di pojok kanan atas amplop ke:

Kualifikasi: l Pria l Usia maksimal 25 tahun l Pendidikan minimal STM / SMA l Pengalaman menangani vending mesin / mesin ATM / pernah bekerja di bengkel minimal 2 tahun Kualifikasi: l Pria l Usia maksimal 35 tahun l Pendidikan minimal SMA l Mampu mengendarai kendaraan roda empat dan memiliki SIM A l Pengalaman min 1 tahun sebagai Returman di media cetak l Menjunjung tinggi kejujuran dan

Rambut Rontok Rontok (Akibat S Rambut LLiinnggkkuunnggaa n , A l e r g Kulit Kepala Kepala (Ketombe a Kulit Gatal, Kelainan Kelainan Kuli Gatal, Kebotakan (Segala ma Kebotakan kkeeccuuaallii aa k i b a t H o

Jakarta Selatan: Selatan: Jakarta Jl. R R (S.N.L.A B-34) B-34) (021) 78889342 78889342 Jakarta Timur: Timur: Jakarta Jl. Kayu (Gd. LINGGAR J Jak-Tim. (021) 279150 Jak-Tim. Depok: Depok: Jl. Damar No.194 (0 Bekasi: Bekasi: Jl. Raya Jat Ja No. 55 A (Jl. R R (021) 324295 Yogyakarta: Yogyakarta: Jl. Ka 0 Banjarmasin: Banjarmasin: Jl. Cempak Banjarmasin Kal-Sel. (0 Banjarmasin (0 Medan: Medan: Taman Se Blok G-79 Medan. ( Blok

Jl. Raya Lt. Agung (S.N.L.A B-34) Jak-Sel 12610 (021) 78889342 / 0818470167 Jl. Kayu Putih II No. 7 (Gd. LINGGAR JATI) Pulomas Jak-Tim. (021) 27915036 / 37120234 Jl. Raya Sawangan No. 26A, Telp: (021) 77206522 Jl. Raya Jatibening Estate No. 55 A (Jl. Ratna) Bekasi. (021) 32429565 / 84990206 Jl. Kaliurang Km. 7,5 Yogyakarta Telp: (0274) 8365261 / 081901462227 Jl. Karanggeneng Indah 29 Sumurrejo Gunungpati Semarang, Telp: (024) 70331724 / 087832927 Jl. Cempaka Besar No.04 Banjarmasin Kal-Sel. (0511) 3362591 Taman Setia Budi Indah Blok G-79 Medan. (061) 8217394

Senang menulis artikel dan senang dengan dunia jurnalistik Mampu mengelola social media Lebih diutamakan berpengalaman di bidang media cetak harian

TerTerapi Rambut & Kulit K

sebelum

KONSULTASI GRATIS

l

2. Reporter (Rep)

CONTACT PERSON :

021 - 6034 2000 0818 0811 2000

E-mail : nabit_ist@yahoo.co.id Informasi GRATIS Kunjungi di www.nabit-ist.com

l

Kualifikasi: l Pria / Wanita l Usia maksimal 30 tahun l Pendidikan S-I Teknik Informatika l Pengalaman min 2 tahun dibidangnya l Memiliki pengalaman di bidang media surat kabar lebih diutamakan l Bersedia bekerja di hari libur

sebelum

Jakarta Selatan:

l

4. Web Administrator (WA)

*DP RENDAH 5 THN* DEALER RESMI, PASTI OK !

Rambut Rontok (Akibat Sakit, Usia, Lingkungan, Alergi, Virus, Habis Melahirkan) Kulit Kepala (Ketombe akut, Alergi, Gatal2, Kelainan Kulit Kepala) Kebotakan (Segala macam Botak KECUALI akibat Hormonal)

l

Kualifikasi: l Pria / wanita l Usia maksimal 30 tahun l Pendidikan: S-1, lebih diutamakan Lulusan Ekonomi l IPK minimal 2,75 l Pengalaman min 2 tahun dibidangnya l Memahami dan mengetahui sumber-sumber informasi

TRUK DYNA DP 37 JTan

Rambut Rontok (Akibat Sakit, Usia, Lingkungan, Alergi, Virus) Kulit Kepala (Ketombe akut, Alergi, Gatal, Kelainan Kulit Kepala) Kebotakan (Segala macam Botak kecuali akibat Hormonal). Jakarta Selatan: Jl. Raya Lt. Agung (S.N.L.A B-34) Jak-Sel 12610 (021) 78889342 / 0818470167 Jakarta Timur: Jl. Kayu Putih II No. 7 (Gd. Linggar Jati) Pulomas Jak-Tim. (021) 27915036 / 37120234 Jl. Damar No.194 Depok Utara. (021) 9325 9808 Depok: Jl. Raya Jatibening Estate No. 55 A (Jl. Ratna) Bekasi. (021) 32429565 / 84990206 Bekasi: Jl. Kaliurang Km. 7 Yogyakarta. 081282253376 Yogyakarta: Jl. Cempaka Besar No.04 Banjarmasin Kal-Sel. (0511) 3362591 Banjarmasin: Taman Setia Budi Indah Blok G-79 Medan. (061) 8217394 Medan:

Jaminan mutu, instruktur langsung DR.ASVIAL RIVAI, M.D.(M.A), Pelopor dan pengembangan sejak 1997. Pengalaman manca Negara,

Kualifikasi: l Pria / Wanita l Usia min 30 tahun l Pendidikan S-I dengan IPK minimal 2.75 l Pengalaman min 2 tahun sebagai Redaktur l Memiliki jiwa kepemimpinan l Memiliki wawasan yang luas dalam dunia jurnalistik l Mampu berbahasa Inggris lisan / tulisan

18 Jtan 23 Jtan 24 Jtan 25 Jtan

B

sesudah

Email : asvialtrainer@yahoo.com

l

Total DP Hanya 18 Jtan Total DP Hanya 24 Jtan Total DP Hanya 24 Jtan Total DP Hanya 25 Jtan Total DP Hanya 30 Jtan

: : : :

Alami

Terapi Rambut & Kulit Kepala Alami

HP : 0811.600.557

l

Avanza Inova Yaris Rush Truk Dyna

AVANZA INNOVA YARIS RUSH

Pria & Wanita

Terbuka peluang usaha serupa untuk umum (pria & wanita dewasa). Sejak diperkenalkan di Indonesia th 1997, telah banyak teman2 yg berhasil, dalam praktek resmi dengan izin dari dinkes di berbagai kota. Website : www.pelatihan-pengobatan.asvial.com www.holistik-training.jakartabisnis.com Lihat info profile “Asvial Trainer” dan “Asvial Rivai” di Facebook. Hubungi kami di :

bekerja keras Memiliki kemampuan menulis berita dengan baik Mampu berbahasa Inggris lisan / tulisan

BELI TOYOTA SEMUA TYPE BERHADIAH ALPHARD & INNOVA

Alami

Telah dibuka praktek percontohan Layanan Kesehatan sistem “Holistik Modern”, di Mall Bellanova, Blok GS 1-10, Sentul City, Kab. Bogor. Izin Dinkes no: 445.9/4399/BATTRA/Diskes/2011. Untuk general check-up kilat, pengobatan dan konsultasi pencegahan berbagai penyakit dan kelemahan tubuh (fisik, emosional, kejiwaan, ambisi dan inteligensia). Menggunakan berbagai tehnik terkini yang komprehensif, penggabungan ilmu pengetahuan dan tehnology modern, sangat efektif a.l : KINESIOLOGY, IRIDOLOGY, PHYTOBIOPHYSICS, COLOUR EFFECTS, COLON CLEANSING, HERBALS DLL.

1. Redaktur (Red)

2 JT-an 5 JT-an 8 JT-an 12 JT-an

ANDA TELEPON KAMI DATANG

: Jl. Arteri Pondok Indah No. 35 Jakarta Selatan : 72789448 ( Hunting ) : 72789449 : pt_saranajayautama@yahoo.co.id

Perusahaan Penerbit Surat Kabar Harian Nasional mengajak tenaga profesional dan berkualitas untuk bergabung pada posisi sebagai berikut :

0%

PAKET PROMO APRIL

Recruitment PT Berita Nusantara (KORAN JAKARTA) Jl. wahid Hasyim 125, Jakarta Pusat 10240 Email: recruitment@koran-jakarta.com


koran jakarta

Iklan BarIs - kolom

®

INFO IKLAN

BAgIAN IKlAN: Jl. Wahid Hasyim No 125 Jakarta Tel. (021) 315 2550 ext 125 Fax. (021) 3158567

kOnsuLtasi prODuk Kosmetik off/ online, part / full time, daftar awal rp 39.900, bonus & promosi menarik, hub: riri 082111 634 050.

ATLANTIK MOTOR KHUSUS PENJUALAN MOTOR

002987/IKL/IV/11 (08/05)

LELANG ITALY

002864/IKL/III/11 (15/04)

birO JODOh

002869/IKL/III/11 (14/04)

therapy kebugaran Cha-cha & Siska, Wanita Cantik, ramah,Sopan Dan Profesional Khusus Panggilan Online 24 Jam Hub : 081 280 888 113. 002941/IKL/III/11 (30/04)

# # asih # # Pijat & Lulur Tradisional Bisa Untuk Pasutri Hub: 0815 1933 7771 & 0812 1073 1500.

002859/IKL/III/11 (21/04)

Mesin Mesin tetas teLur Unggas, Ful Otomatis, Keberhasiln 99%, Kpasitas 50, 100 - 2000 Btr, Utk Hobies, PeTernak Kcil. 68320008-41891482 002954/IKL/III/11 (29/04)

002977/IKL/IV/11 (06/05)

ahLinya UNT: SEDOT WC, aIr KOTOr, LImBaH CaIr, PELaNCarN, SaLUraN aIr/WaSTaFEL HUB: 021-9262884493665266-081310949979 SJBDTBK

*** shanghai terapi aLa aSIa DarI NEgrI TIraI BamBU *** CaLL. 081310000881. (Khusus Panggilan). 002999/IKL/IV/11 (12/05)

003009/IKL/IV/11 (17/05)

LOwOngan bp.hary/pt.hDn CarI TNg NgELEm Kantung Teh rosela 1Box:70rb,100Box:7 0Jt(1box250Lbr)bs dkrjkan drumh hub/ sms:087737885147.

penDiDikan

StockJunction TOWER

HOTEL KARTIKA CHANDRA

kuLiah JaLur khusus Program D3, S1, S2, S3. Proses Cepat, resmi Dan Terakreditasi, Biaya angsur dpt Income. Hub : (021) 98078136 (subandi) 99797210 (Tiara).

Jl. PINTU AIR 5 NO: 53H, PASAR BARU, JAKPUS (PARKIR DEPAN TOKO) BUKA 10:00 - 20:00 WIB

(SEBELAH PLANET HOLLYWOOD) JAKARTA SELATAN BUKA 10:00 - 20:00 WIB

002904/IKL/III/11 (19/04)

birO perJaLanan Haji Plus dan Umroh bth P/W 35-65th posisi di dalam kantor cck utk pensiunan, pns dll. Hub : Bpk. Syawal 0852 1585 7712.

kuLiah Murah, Prog S12,8Th,S2 1,5Th & D3 1Th jrsn Eko Biaya 300&500rb lsg kuliah. akrdt B krss p`pjkn Trapan 1 Jt & gen Engls Cover (grnsi smp bs) disc 10-20% (BUrSa TENaga KErJa). Dibnt pnylrn krj. Tmpt Strtgis. Hub: 3161660/0 8128924611/71577914/90251189.

002923/IKL/III/11 (29/04)

aDa buka LOw (aDm, KEU, gDg, HrD, rCP, SPV)min SmU/K. INC 1-4 Jt/ Bln + 40rb/Hr Non Kontrak Hub/sms Dt Dr Ke 021-85372435/08999276986 Dng Bpk. Samuel. 002935/IKL/III/11 (15/04)

butuh MenDesak 30 P/W 30-69th kerja kantor haji + umroh inc 5jt / bln cck utuk ex phk, pensiunan, pns, dll Hub: Bpk Sapraman 021.94330560 / 082197705956.

KA

BINA WISATA PROFFESIONAL TRAINING CENTRE

BAGI ANDA YANG LULUS SMU SEDERAJAT TIDAK MAMPU KE PERGURUAN TINGGI INGIN CEPAT KERJA DI HOTEL MAUPUN DI KAPAL PESIAR BERPENGHASILAN 10 HINGGA 30 JUTA PERBULAN (DISCOUNT 30% UNTUK ANAK YATIM)

BIAYA Rp 2.000.000 (3X ANGSURAN) DAFTARKAN SEGERA KE :

Jl. Terusan Kuningan No. 8, mampang Prapatan, Jakarta Selatan

Telp. (021) 98100275, 5278438 Fax. (021) 5278438

kursus

anDa ingin segaLa MaCaM pLastik

teLah hiL bpkb Sepeda motor Honda Th 2004 NoPol B 6796 UEa. a/n Johan Suhermin. alamat : Jl. Pluit mas Sel Blk J/12 rt 4/18 JaKUT.

kursus Murah bergaransi - tknisi Hp 600rb, msOffice 75rb/Prog, Tknisi Komp 400rb, Disain grafis 900rb akntnsi 400-750rb. disc 10-29%, Dibnt pnylrn krj(BUrSa TENagaKErJa).Tmpt Strtgis. Hub : 3161660 / 08128924611 / 71577914 / 90251189.

teLah hiL bpkb mbl H. accord Th 92 NoPol B 8182 CF. a/n Cylia Natadiningrat. alamat : Pamulang Permai Blk H/4 rt 4/27 TaNgEraNg.

antena

apV karimun estilo sX-4 swift Carry pixk up

003014/IKL/IV/11 (15/04)

ean parabOLa ahli Pasang antena TV & Parabola Pkt 100rb-1,5 Jt (350ch)+TOP TV/INDOVISION Trima Pasang Kamera CCTV, Hub : 92458097 / 46573323 / 085695084133 / 087881238868.

teLah hiL bpkb mbl Ford Jeep S.C CNVS Th 75 NoPol B 2747 KE. a/n Cahar ghazali mangontan. Jl : Tnh abang Tim 8 rt 2/4 JaPKUS. hiLang bpkb mobil Daihatsu Th 1990 NoPol B 2416 KS. a/n Tursina. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi.

tOkO busana MusLiM Mukena aLa MarOkO Exlusive & Simple, Bad Cover & Sprei mewah made in Franch, Exlusive Utk Pernikahan/Seserahan. Hub : 021 – 23988727. 002996/IKL/IV/11 (20/04)

kehiLangan hiLang bpkb mobil BmW Th 1991 NoPol B 2601 Hr. a/n Fadillah. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi. 003014/IKL/IV/11 (15/04)

hiLang bpkb mobil Suzuki Th 1997 NoPol B 2273 ET. a/n Zafrul Yulidar. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi.

bikin Kantong Teh Kerja Dirumah 1 Box 250 Kntg Komisi 70 rb, 50 Boox 3,5 Jt PT. HDN IBU SUNDarI 02141882697 / 087888794625.

hiLang bpkb Spd mtr Honda Th 2004 NoPol B 6796 UEa. a/n Johan Suhermin. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi. 003014/IKL/IV/11 (15/04)

hiLang bpkb mobil Honda Th 1992 NoPol B 8182 CF. a/n Cylia Natadiningrat. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi. 003014/IKL/IV/11 (15/04)

003014/IKL/IV/11 (15/04)

hiLang bpkb mobil Suzuki Th 1995 NoPol B 1608 Ta. a/n Irene magdalena Parera. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi. 003014/IKL/IV/11 (15/04)

hiLang bpkb & stnk mobil VW Th 1977 NoPol B 7662 EZ. a/n Suriyoso Krelittono. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi. 003014/IKL/IV/11 (15/04)

hiLang bpkb & stnk Spd mtr Yamaha Th 2007 NoPol B 6720 TLY. a/n agung Setyo. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi. 003014/IKL/IV/11 (15/04)

hiLang bpkb & stnk mobil KIa Th 2001 NoPol B 8837 FT. a/n Endah Nina Kurniasih. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi. 003014/IKL/IV/11 (15/04)

teLah hiL bpkb mbl Dai Charade Sedan Th 90 NoPol B 2416 KS. a/n Tursina. alamat : Jl. Pupan No.50 rt 10/8 Pd Pinang JaKSEL.

Dp 3 Jt Dp 7,5 Jt Dp 6 Jt Dp 5 Jt Dp 1 Jt

riry fachry 021-95021115 021-99882676 082111988896 081311202090

003014/IKL/IV/11 (15/04)

teLah hiL bpkb mbl Suz. Katana Jeep Th 95 NoPol B 1608 Ta. a/n Irene magdalena Parera. alamat : Sindoro No.3 rt 4/1 guntur JaKSEL.

teLah hiL bpkb mbl mits Del Van Th 2001 NoPol B 9680 HS. a/n CV. Cita Karsa Bersama. alamat : Jl. Palapa II No.10 JaKSEL.

003014/IKL/IV/11 (15/04)

003014/IKL/IV/11 (15/04)

teLah hiL bpkb Berikut STNK mbl V.W 1600 micro minibus Th 77 NoPol B 7662 EZ. a/n Suriyoso Krelittono. Jl. Sirsak/26 rt 12/10 JaKSEL. 003014/IKL/IV/11 (15/04)

HD, PE, PP Cetak Plastik Sablon Plastik Printing Plastik Kawton Plastik Sampah - Dan Lain-lain

CV. ManDiri Jaya ekspres Cepat, tepat, terperCaya Mitra bisnis MenuJu sukses melayani Pengiriman Via Laut Darat dan Udara Barang-barang Party Sepeda motor, mobil, Peralatan / alat Berat Franco / Door To Door di Daerah-Daerah KaLImaNTaN. SULaWESI. IrIaN JaYa Banjarmasin, Balik Papan, Samarinda, Pantianak, Batam, Kupang, Ternate, manado, makasar, ambon, Jayapura, Serui, Biak, Nabire, manokwari, Sorong, Fak-Fak, Timika, Wamena, merauke

unit ready stock, terima tukar tambah segala Merk dan tahun. proses Cepat, anda telp kami Langsung Datang!!!!

003014/IKL/IV/11 (15/04)

002953/IKL/III/11 (18/04)

-

ekspeDisi

003014/IKL/IV/11 (15/04)

002897/IKL/III/11 (18/04)

003014/IKL/IV/11 (15/04)

peLuang bisnis

&

KABAR GEMBIRA

002998/IKL/IV/11 (17/04)

002942/IKL/III/11 (30/04)

003008/IKL/IV/11 (13/05)

TE L A N

LEMBAGA PENDIDIKAN PERHOTELAN DAN KAPAL PESIAR

sekOLah bebas usia, Ikut ujian Kesetaraan, SD,SmP,Sma,D3,S1,S2, Cepat, resmi murah Diangsur. Hub: Bpk. Hartono (021) 91416976/ 97058112/ 08161382790/081384564100. Jl. Kesaterian X No. 55 rt 12/03 Berland, matraman , Jakarta.

002881/IKL/III/11 (16/04)

aDa LOwOngan U/ staf adm Kntor. P/W, 18-50th. Penglmn/ Non, Tanpa Tes: sg Trimima, Incm 3-8 jt/bln.Krim Data Diri/ SmS Ke Ibu YULIa 0857 8202 2789.

RH O PE

002896/IKL/III/11 (18/04)

002900/IKL/III/11 (23/04)

anDa pensiunan, mPP, EX Phk,IrT 35-65th masih dapat berkarier di kantor umroh&haji plus terbesar di Indonesia. Inc5jt/bln, Hub : Ibu. aida 0816 1323290/ 7124 5566.

SHOPPING ARCADE #014

002936/IKL/III/11 (15/04)

002893/IKL/III/11 (18/04)

bikin kantOng Teh Kerja Dirumah 1 Box 250 Kntng Komisi 70 rb,50 Box 3,5 Jt PT.HDN IBU SUNDarI 02141882697 / 087888794625.

NEW YORK - LONDON - MILAN - PARIS - TOKYO - JAKARTA

002986/IKL/IV/11 (08/05)

R

D n g benhiL Massage Kbgran Trasisional refleksi Lulur, Dgn Tenaga Pria Plhn di Tmpt Full aC, Pgln 24 jam. Hub: 082114758259/0817120729. Bth Tenaga.

StockJunction

a best DeaL 6,25%/Th,Tkr BPKB Lsg Cair sd 100m,Undur50hr,Free5jt,mETrO PLaTINUm mnra Kuningan Lg.4585138183/30015924-25.

E S IA

003002/IKL/IV/11 (15/05)

MADE IN ITALY

002955/IKL/III/11 (30/04)

LP PA

pengObatan ibu ayu, menangani Pijat Tradisional atasi Keluhan Pria, Lulur refleksi, Keturunan Cina, Keibuan. Hub : 085692303791.

Rp.300,000 S/D Rp.700,000 Rp.89,900

kerJa saMa

"sigit" 0812 8173 7778 Pijat reflexy / massage / Lulur kerja sendiri di tmpt FULL aC & panggilan, JaKSEL. 002992/IKL/IV/11 (26/04)

PARFUM PARIS ZEGNA/C.K

seDOt wC

002958/IKL/III/11 (30/04)

***kaMasutra agenCy*** PrOFESIONaL maSSagE..CaLL.0856 800 5292 {Buktikan}.

Tlp. 53670952 fax. 53679474

JL Aipda K.S Tubun 45 (Jati Petamburan) Jakarta

N

anDa BLm mENEmUKaN aHLI TEraPI PIJaT UrUT KESEHaTaN Yg BNr2 BS PJT ??? BaNDINgKaN DgN TEraPI LaIN, HUB: IBU DIaN 085880526821 081386107528.

MENyEDIAKAN SERvICE & SPARE PARTS

MaDesa CLub Bantu solusi jodoh,data foto akurat harap dating utk semua agama umum, hub: 021.8015832/94352 719/081213928189/08176040295.

002863/IKL/III/11 (15/04)

KEMEJA ELIT: Rp.500RB Rp.89,900 ARLOJI SWISS: Rp.3,5JT Rp.499,900 STELAN JAS: Rp.3JT Rp.299,900 DOMPET KULIT: Rp.300RB Rp.49,900 JEANS ITALY: Rp.2JT Rp.299,900 GESPER KULIT: Rp.350RB Rp.99,900 SEPATU MEWAH: Rp.7JT Rp.499,900 JAKET ITALY: Rp.2JT Rp.299,900 TAS/HANDBAGS: Rp.8JT Rp.499,900

PROSES MDH & CPT ANGS RINGAN

KA

happy Massage, Profesional massage, masih Terima ang, Baru, HP : 085692223928 No SmS.

VERSACE - AL CAPONE - DUNHILL - BVLGARI - CK ROBERTO PAULO - ST. DUPONT - BALLY - C.DIOR PHILIPPE VENET - EMPORIO VALENTINO - LOEWE

butuh Dana tunai Jaminan BPKB mobil/motor. Terima Truc/ Pick Up resmi Dan aman. Hub : 08989291945/ (021) 96810637.

Jennifer Chinese Therapy Kebugaran & Kesehatan atasi masalah Kecapean. Dijamin Fress Kembali. Hub: 0817 088 9577. 002722/IKL/II/11 (16/04)

CASH & KREDIT

DP RINGAN

PE N D IDI

kesehatan

DEADlINE IKlAN: Senin-Jumat pukul 08.30 - 15.00 WIB Sabtu pukul 08.30 - 12.00 WIB

TERAKHIR: TGL. 08 S/D 30 APRIL 2011

pahaMi DuLu resikOnya. HIgH gaIN HIgH rISK. Itu Prinsip trading DIFOrEX. Info Hub 021- 99653673.

ragam

Pembayaran Via Transfer (Tidak menerima uang tunai) Rek. Mandiri 103.0004881575 Cab. Sarinah Rek. PERMATA 400.11.88831 Cab. Menara Thamrin a/n PT BERITA NUSANTARA

21

(TIDAK AKAN ADA LAGI/AKAN KEMBALI SETELAH 5 TAHUN)

002978/IKL/IV/11 (06/05)

Dana tunai

Jumat

15 APRIL 2011

kami melayani partai besar dan kecil

kantOr pusat Jl. Kamal raya ruko Fantasi Blok Z.2 No. 50 Taman Palem Lestari Telp: (021) 55951505,94061575 Fax: (021) 55950959 Hp: 0812 19980368, 08133561 4037, 08161675466 Email: mandirijayaexpres@yahoo.com, suhanda.cvmje@yahoo.com http: //www.ptmbnyellowpages.com/ mandirijayaekspress

hubungi: 0852 15592855 021-96198197

Express Withdrawal & Instant Deposit

pengObatan

keunggulan: * Bergaransi * Berkualitas * Harga Kompetitif * Suku Cadang Terjamin * Jaminan Purna Jual * ready Stock

prof. Jetty rusmillah Mengobati langsung 2 jam Reaksi Benjolan, Mium, Prostat, Kanker Hati, Wasir, Jantung, Tumor, Asma, Paru-paru Basah, Lumpuh, dll. Izin Pom Sertifikat Tahun 1983. Bagi yang tidak mampu dibantu dan terima surat dari luar.

003016/IKL/IV/11 (15/04)

koran jakarta

Platform MT4, NO SWAP

kanker aLternatif tanpa Operasi

teLah hiLang bpkb mbl Honda aCC1600mT, Th. 1983, W.Coklat muda, B1013-LZ, Noka: JHm84464340 Nosin: EL1907493, a/N. SrIWarSONO, Tdk Berlaku Lagi.

teLah hiL bpkb Berikut STNK Sepeda motor Yamaha mIO Th 2007 NoPol B 6720 TLY. a/n agung Setyo. Jl : Nusa Indah raya rt 6/16 JaKTIm.

Trading FOREX Spread 2 ACC. Mini & Mikro Min Rp. 100 Rb / Lot Indeks HangSeng, Kospi, Nikei, Gold, Oil dll

®

Kebenaran Itu Tidak Pernah Memihak!

TECHNOLOGY & HAMMER

Kami specialist menjual alat Hydraulic Breaker untuk excavator & Jackhammer, digunakan untuk pertambangan, konstruksi, pembongkaran gedung, jalan aspal, coran jalan, dsb. Segera hubungi kami untuk mendapatkan informasi lebih lanjut

Marketing: 082110188088 08121340588

003014/IKL/IV/11 (15/04)

teLah hiL bpkb mbl B.m.W Sedan Th 91 NoPol B 2601 Hr. a/n Fadillah. alamat: Jl. Kelapa Sawit 8/11 rt 3/10 JaKTIm.

teLah hiL bpkb Berikut STNK mbl KIa Sport Jeep Th 2001 NoPol B 8837 FT. a/n Endah Nina Kurniasih. Jl : Tmn Lbk Bulus XI rt 01/07 JKT.

003014/IKL/IV/11 (15/04)

003014/IKL/IV/11 (15/04)

DiCari agen Pulsa Elektrik semua Operator (gSm dan CDma) untuk wilayah Jabodetabek, Jabar, Jateng, Jatim. Info : rino 02192379719, 083894626034.

hiLang bpkb mobil Ford Th 1975 NoPol B 2747 KE. a/n Cahar ghazali mangontan. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi.

teLah hiL bpkb mbl Suz Baleno Th 97 NoPol B 2273 ET. a/n Zafrul Yulidar. alamat : Jl. Teuku Umar No.28 rt 1/1 JaKPUS.

hiLang bpkb mobil mitsubishi Th 2001 NoPol B 9680 HS. a/n CV. Cita Karsa Bersama. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi.

002943/IKL/III/11 (15/04)

003014/IKL/IV/11 (15/04)

003014/IKL/IV/11 (15/04)

003014/IKL/IV/11 (15/04)

(021) 6834 0224

INFO IKLAN:

021 - 93339831

AcArA Televisi Antv

11.00 Intens

06.00 Captain Tsubasa Road To 2002

12.00 Seputar Indonesia Siang

06.30 Curious George

12.30 Seputar Peristiwa

13.00 Main Kata

07.00 The Adventure Of Little Carp

13.00 Sinema Siang

14.00 Petualangan Panji

15.00 Cek & Ricek

07.30 Ultimate Wildlife

16.00 Bedah Rumah

14.30 Bonar Sang Pendongeng

08.30 Sinema Pagi

17.00 Seputar Indonesia

15.00 Hand Made

18.00 Bernard Bear

10.30 Gedor - gedor

17.30 Silet

15.30 Fokus Selebriti

19.00 Upin & Ipin Dkk

11.00 Forum Kita BKKBN

18.30 Putri yang Ditukar

16.30 Berita Global

20.00 Tarung Dangdut

11.30 Topik Siang

20.15 Anugerah

17.00 Chalkzone

23.00 Musik Pilihan

12.00 Klik!

22.00 Citra Perempuan Indonesia

17.30 Spongebob Squarepants

00.00 Premier Preview

23.00 Box Office Movie: Taxi

19.00 Super Hero Kocak

13.00 Mantap 14.00 Buaya Darat 15.00 Djarum Indonesia Super League 20102011: Arema vs PSPS 17.25 Katakan Katamu 18.35 Reality Legenda 20.30 Penghuni Terakhir Season 6 Ekstradisi

01.00 Seputar Indonesia Malam 01.30 Highlight UEFA Europa League 02.30 Box Office Movie: My Super ExGirlfriend

11.30 Abdel Temon Bukan Superstar

15.00 Upin & Ipin Dan Kawan-kawan

17.30 Investigasi Selebriti

15.30 Asal Usul Flora

12.00 Awas Ada Sule

15.30 Disney Club: Phineas & Ferb

18.00 Jika Aku Menjadi

16.00 Jejak Petualang

18.45 Big Brother

16.30 Redaksi Sore

20.00 Cinta Cenat Cenut

17.00 Jejak Si Gundul

21.30 Bioskop Trans TV “Anaconda: Trail of Blood”

17.30 Anak Emas

16.00 Lintas Petang 16.30 Aksi Juara 17.00 Zona Juara

00.30 Lintas Malam

20.00 Big Movies: George of The Jungle

tRAns tv

22.00 Big Movies: Hills Have Eyes 2

06.00 Islam Itu Indah

00.00 Big Movies Insomnia: Thank You For Smoking

04.30 Reportase Pagi 06.30 Insert Pagi 07.30 Rangking 1 08.30 Derings 10.00 Fun Games

23.30 Bioskop Trans TV “Rattled”

18.00 Wara-wiri 18.30 Hitam Putih

20.30 Pesantren & Rock n Roll 23.00 SCTV FTV Utama 01.00 Liputan 6 Malam 01.30 Buser 02.00 SCTV Sinema Malam: Divine Intervention

21.45 Bukan Empat Mata

06.30 Fokus Pagi

15.00 Kabar Pasar

23.30 Dua Dunia

15.30 Kabar dan Wanita

00.00 Wisata Malam

07.00 Sinema Anak: Super Yo Yo

tRAns 7

19.30 Komidi Putar 20.30 Belanja Murah

23.0

Newsmaker Forum Pemerintahan 23.30 Metro Sports 00.05 Metro Malam

21.00 B-JAK 22.00 Jakarta Malam

tvRI

23.00 Obrolan Malam

05.30 Warta Nusantara

23.30 Terawang

06.30 Pendidikan

00.00 Ketawa-Ketiwi

07.30 Budi dan Kerti

01.30 Bisik-bisik

08.30 Lintas Agama

MEtRo tv

09.00 Pesona Budaya Nusantara

04.30 Metro Pagi

09.30 Monitor Olahraga 10.00 Forum Pemerintahan

08.00 Halo Polisi

16.30 Tepi Jaman

01.00 Redaksi Malam

09.00 Kiss Pagi

17.00 Renungan Hari Ini

06.30 Redaksi Pagi

01.30 Theater 7 MalamHow To Make A Monster

09.30 FTV Drama

17.30 Kabar Petang

07.05 Editorial Media Indonesia

11.30 Patroli

19.30 Zona Merah

08.05 8 Eleven Show

11.00 Warta Siang

12.00 FTV Siang

20.30 Apa Kabar Indonesia Malam

11.05 Agung Sedayu

12.00 Pigura

22.30 Jejak Malam

13.05 Dunia Kita

23.30 Kabar Arena

13.30 Jakarta Jakarta

00.00 Kabar Malam

14.05 Metro Xin Wen

07.30 Selebrita Pagi 08.00 Guruku Selebriti 08.30 Suamiku Hebat 09.00 Kacamata 09.30 Happy Holiday

sCtv 06.00 Was-Was

14.00 Happy Song 15.00 Kiss Sore 15.30 Fokus

10.00 Spotlite

07.00 Inbox

10.30 Aku Mau Tahu

09.00 Hot Shot

11.00 Warna

10.00 SCTV FTV Pagi

11.30 Redaksi Siang

12.00 Liputan 6 Siang

19.00 Nada Cinta

12.00 Selebrita Siang

12.30 SCTV FTV

12.30 Teropong Si Bolang

14.30 Status Selebriti

20.00 Antara Cinta dan Dusta

13.00 Laptop Si Unyil

15.00 Uya Emang Kuya

21.00 Cinta Fitri Season 7

07.30 Lejel Home Shopping

15.30 Cinta Juga Kuya

22.00 Sinema sinema

08.00 Medika Natura

16.30 Sensasi Artis

00.00 Angling Dharma

09.00 Lejel Home Shopping

16.30 Cruel Temptation

08.00 Layar Pagi

13.30 Kejar Tayang

08.00 Tak & The Power of Juju

09.30 Cerita Pagi

14.00 1001 Dongeng

10.30 Kribo

14.30 Police 86

08.30 Mong

11.00 Sidik

15.00 Keluarga Minus

13.30 Aku dan Cita – Citaku

RCtI

09.00 Vicky & Johnny

11.30 Lintas Siang

15.30 Sketsa

14.00 Dunia Air

17.00 Liputan 6 Petang

01.00 Fokus Malam

06.00 Go Spot

09.30 Obsesi

12.00 Layar Kemilau

16.00 Gong Show

14.30 Home Stay

17.30 Uya Emang Kuya

01.30 Tangisan Isabela

07.30 Dashyat

10.30 Kanjeng Mami

13.30 Cerita Siang

17.00 Reportase Sore

15.00 Koki Cilik Tamasya

18.00 Islam KTP

02.30 Copa Libertadores

01.45 Late Night Movies: Supergator

18.30 Jakarta Petang

21.30 Kick Andy

00.30 Sport 7 Malam

13.00 Bingkai Berita

00.45 Rejeki Malam

16.00 Selera Asal

17.30 Sendok Garpu Healthy Food

06.00 Sport 7

07.30 Upin & Ipin Met Pagi

07.30 Penguins of Madagascar

13.30 Mutumanikam

02.00 Sinema Dini Hari “Joe Dirt”

12.30 Jelang Siang

00.25 Lensa Olahraga Malam

12.00 Kabar Siang

14.30 Jendela Usaha

07.00 Disney Club: Stitch

06.00 Spongebob Squarepants

11.30 Kabar Keadilan

IndosIAR

12.00 Reportase Siang

00.00 Topik Malam

11.00 Jejak Islam

20.00 Opera Van Java

06.00 Lintas Pagi

23.30 XYZ

10.00 Coffee Break

01.00 Reportase Malam

11.00 Insert

GlobAl tv

06.30 Apa Kabar Indonesia

14.00 Yang Terlupakan

19.30 On The Spot

MnC tv

22.30 Fear Factor

tv onE

17.00 Arti Sahabat 18.00 Dia Anakku

11.30 Metro Siang

14.30 Metro Sore

JAk tv

15.05 Bisnis Hari Ini

06.00 Ini Mimbar Kita

15.30 Expedition

07.00 Mahakarya Agung Sedayu

16.05 16.30 17.05 19.05 20.05

16.00 Medika Natura 17.00 Mahakarya Agung Sedayu

Discover Indonesia Genta Demokrasi Metro Hari Ini Suara Anda Indonesia’s Sympathy for Japan 20.30 Special Dialogue 21.05 Top 9 News Pesona Budaya Nusantara

12.30 Daerah Membangun 13.00 Salam Dari Desa 13.30 Pelangi Desa 14.00 TV Edukasi 16.00 Foru HukHam 17.00 English New Service 17.30 Jendela Dunia 18.00 Pahlawan Devisa 19.00 Warta Malam 20.00 Debat MK 21.02 Bincang Malam 22.30 Warta Dunia 23.00 Indonesia Bermusik 00.30 Pentas Tradisi 01.30 Warta Terakhir

Acara sewaktu-waktu dapat diubah oleh stasiun televisi


KORAN JAKARTA

22

Jumat

15 APRIL 2011

PESONA BANDUNG

Dago

SPOT ASYIK Dago Tea House Dago Tea House, atau pada zaman kolonial Belanda dikenal sebagai Dago Thee Huis, artinya Rumah Teh. Di kawasan ini terdapat arena panggung terbuka, teater taman, galeri, perpustakaan, tempat penjualan cendera mata, sanggar seni tari, dan warung makan Boga Kuring.

Medan Jelajah

bagi

Pencinta Geotrek

Alamat: Kompleks Taman Budaya Provinsi Jabar, Dago, Bandung Fashion Pasta Resto yang berdiri Agustus 2007 ini menawarkan menu spesial ala Italia, seperti pizza dan spaghetti.

IST

Alamat: Jalan Pakar Timur, No 2 Bandung Telepon (022) 2516101 The View International Restaurant Resto ini menyajikan aneka menu mulai tradisional sampai internasional. Lokasinya yang di atas bukit menjadi keunggulan tersendiri yang bisa memanjakan para tamu menikmati pemandangan Bandung dari dataran tinggi. Alamat: Resor Dago Pakar No 28 Telepon (022) 2531196, 2531198 Sheraton Bandung Hotel Hotel kelas internasional ini menyatu dengan suasana kultur Bandung yang ramah. Lokasinya berdekatan dengan dengan Taman Budaya Provinsi Jawa Barat.

Dago adalah aset berharga sekaligus bersejarah bagi masyarakat Bandung. Selain sepanjang jalannya menjadi tempat hang out anak-anak muda, Dago memiliki daya tarik wisata alam yang sering dipakai sebagai medan jelajah pencinta geotrek.

C

obalah sesekali ke kawasan utara Dago. Di sana para pelancong bisa menikmati sensasi wisata alam di beberapa cagar alam, di antaranya Taman Hutan Raya (THR) Ir H Juanda atau lebih dikenal juga dengan Dago Pakar dan air terjun Curug Dago. Dago Pakar berada di ketinggian antara 770 meter di atas permukaan laut (mdpl) sampai 1.330 mdpl. Di atas tanahnya yang subur, terdapat sekitar 2.500 jenis tanaman yang terdiri dari 40 famili dan 108 spesies. Di sini juga terdapat berbagai fauna yang terdiri dari tiga spesies mamalia, 27 spesies burung, dan delapan spesies ikan asli Indonesia. Itu sekadar fakta bahwa Dago Pakar kaya akan flora dan fauna. Kawasan Dago Pakar juga menjadi daya tarik tersendiri bagi sekelompok pencinta geowisata. Mereka biasa menelusuri sejumlah area geologis dan sejarah Bandung tempo dulu. Salah satunya Truedee, sebuah komunitas yang getol menyelenggarakan acara Jajal Geotrek ke berbagai kawasan penting yang berhubungan dengan sejarah geologis Cekungan Bandung. Menurut penggagas Truedee Geotrek, Ummy Latifah, kawasan Taman Hutan Raya Dago merupakan tujuan Jajal Geotrek yang menarik. Pasalnya, kawasan ini berhubungan dengan sejarah Cekungan Bandung. Beberapa area Jajal Geotrek itu

antara lain Gua Jepang, Gua Belanda, Tugu KQ380 (tugu peringatan penemuan batu obsidian oleh Van Koenigswald asal Belanda), museum, PLTA Dago Bengkok, dan Curug Dago. Namun lokasi kunjungan yang paling popoler di Dago Pakar ini adalah Gua Jepang, Gua Belanda, dan Curug Dago. Gua Belanda berjarak sekitar 500 meter dari Gua Jepang. Gua ini berumur lebih tua dari Gua Jepang karena dibangun pada tahun 1918. Gua Belanda sudah banyak mengalami renovasi, sudah dilapisi semen dan dilengkapi dengan penerangan. Walaupun saat ini penerangan tersebut sudah tidak berfungsi lagi, di dalam gua ditemukan pemancar radio serta rel untuk kereta barang. Curug Dago terletak sekitar 1 kilometer di sebelah selatan kawasan Taman Hutan Raya Ir H Djuanda. Tinggi air terjun ini hanya 15 meter, namun aliran deras sungai Ci Kapundung serta bentuk curugnya menimbulkan gemericik air yang cukup membahana. Selain Curug Dago, jangan lupa mengunjungi Museum Ir H Djuanda yang menyimpan berbagai dokumentasi piagam dan medali penghargaan yang pernah diterima oleh Ir H Djuanda. Bagi yang ingin bersantai atau makan lesehan, bisa memilih tempat di pinggir Kolam Pakar atau di tempat duduk panggung terbuka yang biasanya digunakan untuk pementasan berbagai acara. � ygr/L-5

FOTO-FOTO/IST

Makanan Khas dari Penjuru Nusantara

U

sai berwisata di Dago Pakar, sejak awal April lalu hingga akhir Mei mendatang, para pelancong Kota Kembang memiliki kesempatan mencicipi makanan khas dari berbagai penjuru Nusantara. Kesempatan langka ini diselenggarakan di The Ambassador Coffee Shop, Aston Primera Pasteur, dalam ajang promosi makanan Indonesia “Selera Nusantara”. Promosi makanan tersebut menyuguhkan beberapa pilihan menu khas nan lezat dari seluruh penjuru negeri. Promosi ini seolah-olah menciptakan perjalanan kuliner dari seluruh Indonesia setiap Selasa malam. Indonesia merupakan negara yang luar biasa dengan aneka makanan tradisional dari setiap daerahnya. Karena itu, keragaman makanan akan disajikan dalam dua bulan ke depan. Setiap minggu disajikan variasi pilihan menu yang berbeda sehingga setiap minggu para tamu akan merasakan pengalam-

nya menu khas seperti rujak cingur (salad tradisional Jawa Timur), pempek (makanan dari ikan dan sagu asal Palembang), ayam betutu (ayam bakar berbungkus daun pisang dari Bali), dan ayam taliwang (ayam bumbu pedas dari Lombok). Ada pula makanan jenis sup, yaitu sup konro (sup iga sapi asal Bugis), sup buntut (salah satu sup yang populer di Indonesia), sayur lodeh (sup sayuran yang dimasak menggunakan santan), dan masih banyak lagi. Seluruh menu akan ditampilkan dalam bentuk all you can eat buffet hanya 128.000 rupiah net/orang. “Selera Nusantara” juga dilengkapi dengan beberapa jajanan tradisional yang DOK ASTON PRIMERA disajikan secara khusus pada stall corner, seperti noga (kue kacang tanah tradisional dari daean kuliner yang berbeda. rah Sunda), rengginang (kerupuk Tim dari The Ambassador yang terbuat beras ketan), saroja, Coffee Shop menyajikan berbadan ali agrem. Beberapa makanan gai macam hidangan tradisional, ringan tersebut sekarang sulit unmulai dari menu pembuka sampai tuk ditemui di pasaran. � ygr/L-5 dengan menu penutup, contoh-

DOK SHERATON BANDUNG

Alamat: Jalan Insinyur Haji Djuanda No 390, Bandung Telepon (022) 250 0303 Villa Dago Pakar Tempat menginap ini sengaja disewakan bagi para wisatawan yang ingin menikmati segarnya udara Bandung. Alamat: Jalan Dago Pakar Permai IV No 16 Telepon (o22) 5204979 Singagati Hotel Hotel berbintang empat dengan konsep tradisional budaya Sunda ini terletak di sebuah bukit dengan pemandangan Bandung. Alamat: Jalan Bukit Pakar Timur IV/88, Dago, Bandung 40198 Iklan & Langganan Wilayah Bandung bisa hubungi: K Koran JJakarta k t Biro Bi Bandung B d Gedung Citra Griya Lantai 2 Jalan Naripan No 42, Bandung Telp/Fax: (022) 4211866

Melepas Lelah di Aston Primera Pasteur

S

etelah lelah berkeliling di kawasan Dago Pakar dan mencicipi makanan khas Nusantara, para pelancong Kota Bandung dapat beristirahat di Aston Primera Pasteur. Hotel yang lokasinya tidak jauh dari pintu masuk utama Kota Bandung ini dilengkapi 204 kamar deluxe dan suites. Hotel ini juga dilengkapi dengan 10 ruangan pertemuan dan dua ruangan dewan, termasuk ballroom dengan kapasitas besar yang dapat menampung hingga 1.500 tamu. Setiap ruangan sudah dilengkapi dengan fasilitas hi-end, wi-fi, akses Internet, video conference, dan smart control untuk memenuhi kebutuhan para peserta konferensi.

FOTO-FOTO/DOK ASTON PRIMERA

Bagi pengunjung yang ingin menikmati santapan lezat, bisa berkunjung ke Duta Besar Coffee Shop. Dengan pelayanan secara pribadi, pengunjung akan diajak menikmati makanan dengan pengalaman tak terlupakan. Kalaupun pengunjung ingin merasakan suasana santai, bisa mampir ke

The Primera Lounge & Bar. Di tempat ini, pengunjung bisa mendengarkan alunan musik sembari menikmati minuman dan memilih kue-kue. Keramahtamahan serta pelayanan yang profesional dari staf yang berpengalaman menjadikan hotel ini benar-benar nyaman. � ygr/L-5


KORAN JAKARTA

ON SCREEN

®

Jumat

15 APRIL 2011

Menguak Konspirasi Kotor

23

ACARA MAL

Istilah tiada kawan maupun lawan dalam politik diterjemahkan bebas dalam film Prancis, State Affairs. Film ini berkisah tentang dunia politik kotor penuh korupsi dan pejabat yang membohongi publik demi kepentingan penguasa.

EVENT & EXHIBITION fX FEBRUARI 2011 MAZEE PROMO :

Judul

: State Affairs (Une affaire d’État)

Sutradara : Eric Valette

FOTO-FOTO: MARS DISTRIBUTION

Pemain : Rachida Brakni, Thierry Fremont Genre

: Drama, Thriller

Produksi : Studio 37 Rating

:

D

elapan tentara Prancis yang bertugas di Kongo disandera kelompok pemberontak lokal. Mereka menuntut tebusan berupa pasokan senjata. Presiden yang ingin mengambil simpati rakyat agar terpilih kembali dalam pemilu mendatang akhirnya setuju dengan opsi negosiasi, asal para tentara itu selamat. Maka, atas usulan penasihat Presiden, Victor Bornand, diam-diam dikirimlah pesawat kargo berisi senjata itu. Namun, pesawat itu tertembak jatuh. Menduga insiden yang berpotensi menjadi skandal ini

didalangi oleh musuh-musuh politiknya dan sang Presiden, Bornand berusaha mencari tahu siapa yang berusaha menjatuhkan Presiden dengan isu “kampanye hitam” seperti itu. Bornand menugaskan tangan kanan setianya, Michel Fernandez (Thierry Frémont), mantan DRI (setara dengan Paspampres Prancis). Michel menemukan bahwa seorang fotografer bernama Pascal Chardon memiliki daftar nama pejabat yang terlibat misi pengiriman kapal itu. Chardon memiliki kekasih bernama Kathryn, putri dari Mado, wanita penyedia jasa wanita penghibur atau lady-

Kolaborasi Penn dengan Bale

escort bagi para pejabat teras. Sialnya, Michel tak sengaja membunuh Kathryn. Kasus pembunuhan itu ditangani oleh Nora Chahyd (Rachida Brakni), detektif polisi wanita muda dan rekannya, detektif senior Christophe Bonfils. Mado yang mengetahui Michel telah membunuh Kathryn memerasnya untuk mendapatkan data daftar nama pejabat terlibat yang dis-

embunyikan Chardon, yang di dalamnya, ada nama Bornand. Saat Nora dan Bonfils menyelidiki rumah Chardon, mereka memergoki Michel. Dalam sebuah baku tembak, Bonfils tewas. Dipicu rasa dendam, Nora bertekad membekuk Michel. Penuh Intrik Meski masih menampilkan tipikal thriller politik dan

mata-mata ala sinema Eropa yang bertempo lambat, agak sulit dicerna dengan plot rumit, State Affairs menarik disimak. Diangkat dari novel detektif berjudul Nos fantastiques années fric (Our Fantastic Years of Cash) karya novelis wanita Dominique Manotti, film ini sangat realistis menggambarkan bobroknya penguasa dengan segala intrik skandal, konspirasi, manipulasi, dan korupsi. Bagi Anda pencinta film-film bertema politik dan kriminal seperti State of Play (2009) atau Syriana (2005), jangan lewatkan State Affairs yang akan ditayangkan hari ini di Blitz Megaplex Grand Indonesia serta Sabtu, 16 April, di FX Platinum XXI pada gelaran Festival Sinema Prancis. � ryb/L-4

F

S

ean Penn akan bergabung bersama pemenang penghargaan Oscar untuk kategori Aktor Pendukung Terbaik tahun ini, Christian Bale, dalam film drama The Last Photograph. Plot film ini ditulis Zack Snyder, sutradara Superman Reboot. Film ini berkisah tentang koresponden berita perang Afganistan yang masih bertahan saat terjadi penyerangan terhadap orang Amerika. Deadline.com melaporkan Bale akan berperan sebagai sang koresponden, sementara Penn berperan sebagai mantan prajurit pasukan khusus yang meminta tolong pada Bale untuk menemukan anggota keluarganya yang hilang karena diculik. Snyder akan dibantu oleh Kurt Johnstad, sementara Niels Arden Oplev akan duduk di kursi sutradara. Sutradara Swedia ini, sebelumnya, membesut film The Girl with the Dragon Tatoo versi Swedia. Sementara bangku produser akan diisi duet Joel Silver dan Andrew Rona. Film ini merupakan hasil kolaborasi dua studio besar, Warner Bros dan Dark Castle. Penn dikabarkan antusias sekali berperan di film ini, sampai menolak peran di Superman: Man of Steel dan Gangster Squad. Syuting akan dilaksanakan tahun depan, seusai Bale menyelesaikan Batman: The Dark Knight Rise. � wan/L-4

empat foto lain berisi gaya Smith dan Brolin saat beraksi. Syuting MIB III mengalami dua kali penundaan. Pertama, Oktober tahun lalu, karena Smith tidak suka naskah film ini sehingga berteng-

GOOGLE

kar dengan sutradara Sonnenfeld. Akhirnya pada November, penulis diganti dari Etan Cohen ke Jeff Nathanson. Namun karena tidak siap dengan tugas barunya, Jeff tidak sanggup bila langsung syuting sehingga pengambilan gambar baru terlaksana Februari. MIB akan ditayangkan Mei tahun depan dengan diperkuat aktor beken sekelas Will Smith, Tommy Lee Jones, Josh Brolin, Gemma Arterton, dan Sharlto Copley. Film ini disutradarai Barry Sonnenfeld yang dulu membesut MIB I dan II. � wan/L-4

F

GOOGLE

TENANTPROMO : ◗ Free valet parking for ladies on every Wednesday Ladies Tuesday, Get 50% off for ladies in Foodism, f7 (F&B only) ◗ 21 April 2011 ModernKartini Customer special girls wholove to privilege card freedessertat selected F&B tenants ◗ 7 – 16 April 2011 Pemutaran Festival Film Perancis di XXI, f7. Get special privileges to customers who show tickets on tenants: Bistro Delifrance, Pizza Marzano, Tartine, Foodism& Emerald House EVENT & EXHIBITION: ◗ 1 – 24 April 2011 COCA COLA MUSIC Sustainable Dance Club - @ f3 Atrium

◗ 17 April 2011 | 10.00 – 14.00 WIB Giggle The Fun Factory Sempoa Competition @ Giggle Atrium, f5 ◗ 17 April 2011 | 15.30 – 20.30 WIB BFD Cup 4 “Dance With Attitude” Modern Dance Competition by BFD ( Body Fair Dance ) - @ f3 Atrium ◗ 21 April 2011| 13.00 – 15.00 WIB Seminar Mom & Baby talk* By : Mom n Jo Spa - @ Giggle Atrium, f5 (TBC) ◗ 22,23,24 April 2011 | 13.00 – 15.00 Wib Party for Our Planet Go Green Workshop By : Doodles - @ Giggle Atrium, f5 ◗ 28 April – 12 Mei 2011 Imaji Design Weeks More activity: Grand launching, PameranFoto, Workshop, Fotografi Arsitektur - @f4, cone ◗ 29 April 2011 Launching Unisadhu Guna - @ f6 REGULAR PERFORMANCE ON APRIL ◗ Every Monday & Wednesday|19.00 – 21.00 WIB SHOW CASE MUSIC PROMO RNF band ( Dome - 4 & 18, Amadeus - 11, Mazee - 25) Cookies Affair ( Dome - 27, Amadeus - 20, Mazee - 6 & 13

Pendatang di Sekuel Batman ilm Batman: The Dark Knight Rises, secara resmi, menambah tiga aktor pemain. Demikian diungkap situs Variety.com, Rabu (13/4). Ketiga aktor itu ialah Daniel Sunjata, Diego Klattenhoff, dan Burn Gorman yang akan berperan sebagai aktor pendukung di film manusia kelelawar jilid 3 ini. Di film ini, Daniel Sunjata akan berperan sebagai anggota pasukan khusus. Sebelumnya, ia pernah berperan dalam serial televisi Rescue Me dan Grey’s Anatomy. Ia juga bermain sebagai perancang busana di film The Devil Wears Prada. Daniel juga pernah membintangi One for the Money, dan akan berperan di film Janet Evanovich yang dibintangi

◗ 21 April 2011 WOMAN DAY 21 April: - Special treatment for woman only with min. purchase of IDR 500,000.- Treatment: shopping voucher & F&B voucher, total value IDR 150,000.- (at certain hours)

◗ 10 & 24 April 2011 Fresh Market ( every CFD , Car Free Day ) Tenant F&B ( Farmers market, dll) @ Pintupos 1 Senayan & Sudirman

Aksi Baru Smith di Men In Black oto-foto Will Smith saat syuting Men in Black (MIB) III beredar di Internet. Dalam foto yang beredar di situs movieweb itu, Will tampak berdua dengan Josh Brolin, pemeran Agen K versi muda. Jumlah foto yang beredar itu tujuh buah. Di foto pertama, Will tampak melambaikan tangan ke arah penggemar yang menyaksikan syuting film. Di foto kedua, Smith berbincang dengan Brolin saat rehat. Foto ketiga menggambarkan Smith bersama Brolin di mobil, sementara

◗ April 2011 10% Off for X card member *terms & conditions apply

◗ Every Monday | 20.00 – 24.00 WIB Primavera band - Every Wednesday | 20.00 – 24.00 WIB Medusa band - Every Thursday | 20.00 – 24.00 WIB TOT band - @ The only one club ◗ Every Wednesday | 22.00 – 03.00 WIB Perfection Replay ( House music / progressive house Every Friday | 22.00 – 03.00 WIB House on fire ( house music / progressive house) Saturday |22.00 – 03.00 WIB R & B Night ( essential) - @ Indochine

GOOGLE

Katherine Heigl. Adapun Diego Klattenhoff akan berperan sebagai polisi junior yang menjadi anak buah Komisaris Gordon. Aktor Kanada ini dulu pernah bermain di film Mean Girls, Lucky Number Slevin

dan The Informers. Aktor terakhir, Burn Gorman, belum jelas akan berperan sebagai apa, namun ia pernah berakting sebagai Owen Harper di film Doctor Who dan dua film lain, yakni Cemetery Junction dan Layer Cake. � wan/L-4

◗ Every Friday | 21.00 – Till end Tondo band - @ Tartine ◗ Every Friday | 19.00 – 21.00 WIB Jazz Night with IrengMaulana - @ alfresco, Amadeus ◗ Every Saturday | 19.00 – 21.00 WIB Classic Disco by 1945 ( 2,9,16,23,30 April 2011 ) - DJ Ivan Q 45G/ 1945MF DJ School - DJ Coan 45G/ 1945MF DJ School @ Alfresco ( Segafredo )

SUDOKU Isilah kotak kosong hingga setiap kolom, lajur, serta area kotak 3x3 terisi angka 1-9 tanpa ada pengulangan.

9

4

1

3

3 2

8

6

9

4

1 5

7

3 9

2

9

5

7

8

6

6

1

8

6

9

4

8

2

1

5

7

3

7

2

5

3

9

4

6

8

1

8

3

1

5

7

6

9

2

4

9

5

6

4

8

3

2

1

7

2

1

3

7

5

9

4

6

8

4

8

7

1

6

2

3

5

9

5

6

8

9

4

7

1

3

2

1

7

9

2

3

5

8

4

6

3

4

2

6

1

8

7

9

5

Pemain : Jimmy Fallon Stasiun : RCTI Tayang : Jumat, (15/4), 23,00 WIB BELLE Williams (Queen Latifah) adalah jagoan dalam mengebut dengan taxi-nya di New York. Dia dikenal sebagai supir taksi tercepat di New York. Belle ingin menjadi juara balap mobil. Jalannya senantiasa mulus sampai pada saat polisi Andy Washburn (Jimmy Fallon) mengacaukan rencananya. Washburn, yang tidak dapat menyetir dengan baik telah membuatnya sampai di tempat kelompok perampok wanita cantik, dipimpin oleh Vanessa (Gisele Bundchen).

2

» FAKTA DI BALIK SUDOKU:

Pemain : Aaron Eckhart Stasiun : Global TV Tayang : Sabtu, (16/4), 00.00 WIB

Pencinta sudoku senang berburu buku-buku yang memberikan bocoran cara menyelesaikan sudoku dengan mudah. Kebanyakan buku kunci sudoku mengajarkan dua metode untuk menyelesaikan sudoku level mudah dan menengah. Scanning teknik yang digunakan untuk menyelesaikan sudoku mudah, Marking Up untuk level menengah.

JURU bicara dan pelobi Nick Naylor adalah Wakil Presiden Akademi Ilmu Tembakau. Ia berbakat dalam berbicara dan memutarbalikkan argumen untuk mempertahankan industri rokok dalam situasi yang paling sulit. Teman-teman terbaiknya, Polly Bailey, bekerja di Dewan Moderasi dalam bisnis alkohol, dan Bobby Jay Bliss pebisnis senjata yang memiliki kelompok penasihat tersendiri, SAFETY. Mereka sering bertemu di sebuah bar dan menyatakan diri mereka sebagai Mod Squad.

1 6

Edisi Kamis, 14 APRIL 2011

Thank You For Smoking 4 8

4

Taxi

JAWABAN SUDOKU

5

6 3

SINOPSIS


24

SPLASH!

Jumat

15 APRIL 2011

RESENSI CD

KORAN JAKARTA

Natalie Portman

Kembali Vegetarian

Selamat Datang Igo

D

emi menjaga kesehatan dirinya dan sang calon bayi, Natalie Portman, 29 tahun, rela tidak lagi menganut gaya hidup vegan, dan hanya memilih menjadi seorang vegetarian. Hal itu mulai ia lakukan sejak mengandung anak pertama, buah hatinya bersama tunangannya, Benjamin Millepied. Kini, calon istri koreografer itu sangat selektif dalam hal memilih makanan. Seorang vegan, secara umum, biasanya menghindari makanan yang berasal dari hewan. Hal itu bahkan berlaku dalam kebiasaan lain, misalnya tidak menggunakan produk kosmetik yang terbuat dari unsur hewan atau pakaian yang berbahan dasar kulit hewan. Sementara dalam kelompok vegetarian, masih ada yang membolehkan mengonsumsi susu dan telur. “Saya benar-benar kembali menjadi vegetarian ketika hamil, mungkin ini bawaan ngidam,” katanya sambil tertawa dalam wawancara hangat di acara Bert Show di Atlanta, baru-baru ini. “Saya rasa tubuh ini memang memerlukan telur dan susu untuk kesehatan calon bayi. Jika saya tidak boleh makan telur, kasihan calon bayi yang sedang ingin makanan enak.” Seolah-olah mengajak wanita yang sedang hamil lain untuk tetap bergaya hidup sehat, ia mengatakan harus hati-hati bila

Judul : Terima Kasih Penyanyi : Igo Idol Produksi : Sony Music

J

awara Indonesian Idol 2010, Igo, akhirnya merilis album perdana. Bertajuk Terima Kasih, penyanyi asal Ambon itu membawakan 12 lagu yang di antaranya ada lagu daur ulang, atau remake, seperti Dahulu yang dipopulerkan grup The Groove, Dalam Hati Saja oleh Warna, dan Jenuh-nya Rio Febrian. Ketiga lagu itu, yang sudah lebih dulu populer, di tangan Igo menjadi terdengar beda dan cukup menarik. Suara berat vokalis satu ini beradu dengan musik dan denting piano cukup asyik didengar. Sebagai contoh, di lagu Dalam Hati Saja, ada tambahan bridge yang memberi sentuhan beda. Sementara pada Jenuh, Igo memberinya napas lebih santai tanpa beban. Tapi, tentu saja, selain tiga lagu remake itu, ada lagu-lagu barunya, seperti lagu Kemenangan Cinta yang dikompos Anang dengan nada lebih cepat. Bagi yang menyukai lagu ini saat Igo menyanyikannya di final, tentu akan sangat tahu dan akrab dengan lagu ini. Dalam album, ada dua versi tambahan yang slow. Lalu, ada lagu Karena Aku Punya Kamu yang dijagokan Igo untuk singel keduanya. Lagu ciptaan Aldi dan diaransemen Erwin Bragi ini bertempo lambat dan penuh kata cinta. Bagian chorus lagu ini yang berulang membuatnya menempel di ingatan. Masih lagu daur ulang, Igo memberi warna beda di albumnya ketika mengikutsertakan lagu milik Tofu yang bernuansa R&B. Lagu hit Biarkan Kusendiri terdengar lebih ngebeat dan penuh ketukan yang patah-patah. Lagu ini, entah kenapa, menjadi sangat asyik dengan gaya Igo. Berikutnya, ada dua lagu balada yang membuat vokal Igo lebih menonjol. Kembali Padamu dan Seperti Pelangi diciptakan oleh Takaeda dan Celoa. Lagu romantis dan menyentuh hati ini juga dibawakan dengan penuh penghayatan oleh lelaki kelahiran 1993 ini sehingga bersiaplah untuk bersedih. Sebagaipelengkap, ada lagu ciptaan Dhody Kangen Band yang berjudul Berikan Aku Peluang. Lagu ini, juga lagu Terima Kasih ciptaan Ade Govinda dan Dimas, akan menjadi lagu kejutan untuk album debut Igo. Dengan jangkaun ragam genre dan musik, Igo sepertinya ingin membuktikan hal yang lain bahwa ia bukan hanya sekedar jawara kontes pencarian bakat. � rai/L-4

menjadi vegan. Karena orang jenis ini biasanya mengalami kekurangan zat besi dan vitamin dalam tubuh, apalagi jika ia melakukan diet. Peraih Oscar 2011 untuk kategori Pemain Wanita Terbaik yang sudah hampir dua tahun menjadi vegan itu makin yakin dengan keputusannya menjadi vegetarian setelah membaca buku Eating Animals karya Jonathan Safran Foers. Memang saat ini gaya hidup vegetarian dan vegan sudah tidak asing di kalangan selebritas Hollywood. Untuk menunjang karier di dunia hiburan dalam hal penampilannya, seseorang rela tidak makan daging. Alicia Silverstone, Alison Lohman, Annie Lennox, Brigitte Bardot, Alec Baldwin, Anthonie Kiedis, dan

KORAN JAKARTA/YAZIR

Wanda Hamidah

Jaga Kemesraan

D

i tengah kesibukannya, anggota DPRD DKI Jakarta, Wanda Hamidah, 33 tahun, masih memprioritaskan momen kehangatan dengan sang suami, Chiril Raoul Hakim, 36 tahun. Banyak cara mereka lakukan untuk tetap menjaga keharmonisan rumah tangga. Misalnya, sang suami sering memasak untuk Wanda ketika ia sedang libur dan berada di rumah. “Suami saya lebih jago masak ketimbang saya. Jadi dia suka menawarkan menu-menu pilihan, misalnya nasi goreng atau apa,” ujar Wanda saat ditemui di konser amal Koin Sastra di Bentara Budaya, Palmerah, Jakarta, Rabu (13/4). Menjaga keharmonisan rumah tangga yang sudah dibangun delapan tahun itu bukan hanya dilakukan di rumah. Wanda dan Chiko, sapaan akrab sang suami, sering menyempatkan diri makan bersama ketika berada di luar rumah. “Kalau sempat, semingu sekali kita makan berdua sepulang dari kantor, misalnya saya menjemput suami atau sebaliknya,” tambahnya dengan senyum manis. Hal-hal seperti itu, dinilai Wanda, efektif menghindari keretakan rumah tangga. Pasalnya, tidak sedikit tokoh publik yang akhirnya bercerai karena sibuk dengan pekerjaan masing-masing. “Memang harus dipaksakan. Kalau enggak, nanti

BB King merupakan selebritas asal negeri Paman Sam yang menjadikan pola makan tanpa daging sebagai pilihan. Kembali ke Natalie, saat ditanya apa jenis kelamin sang calon bayi, ia menegaskan tidak ada rencana melakukan USG. “Sekarang memang banyak cara untuk mengetahui jenis kelamin anak, tapi hasilnya tetap saja fifty-fifty,” katanya. “Di agama yang saya yakini, kami tidak diperkenankan mencari tahu dan melakukan banyak hal sebelum bayi lahir,” tambahnya. � yaz/L-4

kita tidak sadar karena minus komunikasi, otomatis hubungan bisa jadi jauh dengan suami,” kata perempuan yang malam itu mengenakan blus cokelat bermotif bunga. Bahkan Wanda tidak jarang masuk lingkungan kerja sang suami. “Bukannya mau mencampuri urusan masing-masing, tapi kami berdua berusaha saling melibatkan. Misalnya, karena suamiku ketua Extreme Sport Indonesia, sebelum datang ke sini, aku ikut dia makan bersama para atlet,” ujar mantan aktivis kelahiran Jakarta, 21 September 1977 ini. Untuk soal cemburu, anggota Dewan dari Fraksi Amanat Bangsa (FAB) yang juga memasang kawat di giginya ini tidak menampiknya. Cemburu, kata Wanda, wajar, asal tidak terlalu posesif yang akhirnya membatasi pergaulan dan aktivitas masing-masing. Ibu tiga anak ini mengaku dirinya sering diprotes buah hatinya karena kesibukan yang tiada henti. Untuk mengobatinya, biasanya ia dan keluarga pergi liburan ke tempat yang menarik. “Waktu untuk anak memang tidak pernah cukup. Jadi kalau saya sampai rumah, mereka langsung berebut minta dimanja. Saya juga sering ajak anak jalan-jalan. Contohnya minggu ini kami berencana renang bareng,” tutupnya. � yaz/L-4

REUTERS/GUS RUELAS

Perusahaan Penerbit Surat Kabar Harian Nasional mengajak tenaga profesional dan berkualitas untuk bergabung pada posisi sebagai berikut : 1. Redaktur Gaya Hidup (Life Style) Kualifikasi: ■ Pria / Wanita ■ Usia minimal 30 tahun ■ Pendidikan S-I dengan IPK minimal 2,75 ■ Pengalaman minimal 2 tahun sebagai Redaktur Life Style ■ Memiliki jiwa kepemimpinan ■ Memiliki wawasan yang luas dalam dunia jurnalistik khususnya Life Style ■ Mampu berbahasa Inggris lisan dan tulisan 2 Asst. Redaktur Gaya Hidup (Life Style) Kualifikasi: ■ Pria / Wanita ■ Usia 30 - 35 tahun ■ Pendidikan S-I dengan IPK minimal 2,75 ■ Pengalaman minimal 2 tahun sebagai Asred Life Style ■ Memiliki pengalaman yang luas di dunia jurnalistik khususnya Life Style ■ Mampu berbahasa Inggris lisan dan tulisan

[D] ENGLISH / ACTION

[R] THAI / ROMANTIC COMEDY

Karir

3. Reporter Gaya aya Hidup (Life Style) Kualifikasi: ■ Pria / Wanita ■ Usia 23 - 28 tahun (Single) ■ Pendidikan S-1 jurnalistik ■ Menyenangi dunia jurnalistik ■ Ramah, komunikatif, kreatif ■ Mampu bekerja di bawah tekanan

Perusahaan erusahaan Penerbit Surat Kabar Harian Nasional mengajak tenaga profesional dan berkualitas untuk bergabung pada posisi sebagai berikut:

4. Fotografer Gaya Hidup (Life Style) Kualifikasi: ■ Pria ■ Usia 23 - 35 tahun ■ Ramah, kreatif ■ Pendidikan S-1 Fotografi ■ Memiliki pengalaman 1 tahun sebagai fotografer Life Style

Kirim lamaran, cv, pas foto terbaru (4x6), fotocopy ijasah dan transkip nilai Anda ke: Email: recruitment@koran-jakarta.com

[D] THAI / HORROR

[D] MANDARIN / ACTION

[D] ENGLISH / THRILLER

Account Executive (AE) Kualifikasi: ■ Wanita ■ Pendidikan minimal S-1 ■ Usia maksimal 27 tahun ■ Pengalaman minimal 1 tahun di bidangnya ■ Berpenampilan menarik (Good Looking) ■ Mempunyai kemampuan presentasi ■ Memiliki kemampuan komunikasi yang baik ■ Siap bekerja dalam target ■ Lebih diutamakan berdomisili di Jakarta

Kirim lamaran, cv, pas foto terbaru (4x6), fotocopy ijasah dan transkip nilai Anda ke: Email: recruitment@koran-jakarta.com

[R] THAI / ROMANTIC COMEDY

[R] REMAJA

[D] DEWASA

[SU] SEMUA UMUR

MOVIE SCHEDULE

Buy 1 get 1 Free tickets Reguler Class: * BRI Debit (Prioritas, Gold & Platinum) + free combo popcorn Friday - Sunday, until 30 June 2011

THE LINCOLN LAWYER GI: 14:00 16:30 19:00 21:30 23:00 MOI: 13:45 19:00 21:30 TK: 13:30 16:00 18:30 21:00 CP: 15:00 17:30 20:00 22:30 MOI VELVET: 14:30 17:00 19:30 CP VELVET: 13:30 16:00 18:30 21:00

BEST OF TIMES GI: 14:00 16:45 19:15 21:45 00:15 MOI: 13:30 16:00 21:00 TK: 13:45 19:00 21:30 CP: 15:15 17:45 20:15 22:45

Buy 2 get 1 Free tickets Reguler Class or combo Popcorn Mineral Water * BRI Credit Card (Gold & Platinum) Alldays, 31 December 2011

[D] ENGLISH / ACTION

50% Velvet Class : * CIMB Niaga Credit Card (World Card),

[D] HINDI / COMEDY

Saturday - Sunday, until 31 January 2012 * CIMB Niaga Debit (Arjuna Blue & SUCKSEED GI: 23:30 CP: 20:30 23:15 MOI VELVET: 22:00 CP VELVET: 23:30

®

PREVIEW

DAMAGE GI: 14:30 17:00 19:15 21:30 23:45 MOI/CP: 15:00 17:15 19:30 21:45 TK: 14:30 17:00 19:15 21:30

6:66 DEATH HAPPEN GI: 13:15 15:15 19:30 21:30 23:30 MOI: 14:45 17:00 19:15 21:30 TK: 13:15 17:15 19:15 21:15 CP: 14:30 16:45 19:00 21:15 23:30 [D] ENGLISH / ROMANTIC COMEDY

[D] ENGLISH / DRAMA

YOU WILL MEET A TALL DARK STRANGER CP: 15:30 18:00 20:30 23:00

FROM PRADA TO NADA GI: 17:15

[SU] ENGLISH / ANIMATION

THE DOLPHIN: STORY OF A DREAMER TK: 15:15 GAME MOI: 16:15 21:00

[D] HINDI / ACTION

[D] ENGLISH / DRAMA

ANOTHER YEAR MOI: 13:00 18:30 BORN TO RAISE HELL GI: 16:30 22:00 MOI: 13:30 TK: 13:15 16:15 20:45

LEGEND OF BRUCE LEE GI: 13:30 16:15 19:00 21:45 MOI: 15:45 18:30 21:15 TK: 13:00 15:45 18:30 21:15 CP: 14:00 16:45 22:15

Private Banking) Free 1 Bed, Saturday - Sunday, until 31 August 2011

[D] ENGLISH / ADVENTURE

THE EAGLE GI: 13:00 15:45 18:30 21:15 23:45 CP: 19:30

Buy 1 get 1 Free tickets Satin Class:

[R] THAI / ROMANTIC COMEDY

[D] ENGLISH / ACTION

CRAZY LITTLE THING CALLED LOVE GI: 13:45 19:00 21:30 00:00 MOI: 18:30 TK: 15:45 18:15 CP: 13:15 18:00

THANK YOU GI: 13:15 16:00 18:45 21:30

DRIVE ANGRY GI: 13:00 15:15 17:30 19:45 MOI: 16:00 TK: 14:15 16:30 18:45 21:00 CP: 15:45

* BRI Debit (Prioritas, Gold & Platinum) Friday - Sunday, until 30 June 2011 * BNI Credit Card (Gold, Titanium & Platinum) Saturday only, until 30 April 2011

blitzmegaplex Pacific Place will be Re-Opening soon this April 2011, more info : www.blitzmegaplex.com or 021 23580200


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.