EDISI 1011 - 19 APRIL 2011

Page 1

Selasa, 19 April 2011

KORAN JAKARTA Edisi 1011/Tahun III

Harga Eceran Rp 2.500 (luar Jawa + ongkos kirim)

www.koran-jakarta.com

Terbit 24 Halaman

5 I Misrata Dibombardir

7 I Lakers dan Spurs Takluk

Pasukan pemimpin Libia, Moamar Khadafi terus mengebom kota terbesar ketiga Libia yang dikuasai pemberontak, Misrata. Akibatnya, sekitar 1.000 orang tewas.

Dua tim unggulan, LA Lakers dan San Antonio Spurs, secara mengejutkan takluk di pertandingan perdana babak playoff NBA.

AFP/ODD ANDERSEN

SMS BERLANGGANAN KETIK : Reg#nama#tanggal lahir#alamat#kota#masa langganan* (ddmmyyyy) (3, 6, 12) Contoh: Reg#Budi#28031979#Jl. Melati No. 52#Bekasi#12 KIRIM KE :

082 1111 555 33

SMS *) Pilihan paket langganan 3 bulan, 6 bulan dan 12 bulan. *) Dapatkan hadiah berupa Tiket Ocean Park/Mekarsari untuk 50 pelanggan pertama.

REUTERS/LUCY NICHOLSON

Bom Cirebon I

NIGERIA RUSUH I Warga pendukung kelompok oposisi berdemonstrasi di Kota Kano, wilayah bagian utara Nigeria, Senin (18/4). Mereka memprotes kemenangan Presiden Goodluck Jonathan dalam pemilihan umum presiden yang dilaksanakan , Minggu (17/4). Massa juga membakar rumah Wakil Presiden Nigeria, Namadi Sambo, di Kota Zaria, merusak penjara dan membebaskan para napi. AFP/SEYLLOU

Arus Modal

“Emerging Market” Tolak Panduan IMF JAKARTA – Perwakilan negaranegara ekonomi berkembang atau emerging economies menolak rencana panduan Dana Moneter Internasional (IMF) dalam mengelola banjirnya arus modal asing ke kelompok negara tersebut. Emerging economies menilai panduan itu sebagai langkah untuk menekan langkah negara berkembang, dan bukan membantu. Sementara itu, dalam pengelolaan arus modal asing, Indonesia disarankan mengurangi porsi asing dalam Bank Indonesia (BI). Obligasi pemerintah ataupun surat utang negara (SUN) juga dibatasi untuk asing agar investor dalam negeri dapat terangkat. “Yang paling gampang adalah pembatasan asing di BI dengan penjelasan bahwa instrumen itu bukan untuk menarik investasi, tapi mengendalikan kondisi likuiditas di dalam negeri. Investor juga mengerti itu. Harus dijelaskan bahwa ini (pembatasan asing) bukan merupakan langkah awal untuk capital control,” kata pengamat ekonomi Universitas Gajah Mada Revrisond Baswir ketika dihubungi Senin (19/4). Ia mengemukakan hal itu

ekspor akibat apresiasi mata uang. Rencana IMF mendorong emerging market untuk mengontrol arus modal merupakan usaha terakhir setelah mereka mencoba melakukan upaya seperti kebijakan suku bunga, mata uang, dan anggaran negara. Akan tetapi, menteri perekonomian dari emerging market melihat proposal tersebut sebagai tekanan dari negara ekonomi maju untuk meningkatkan perekonomian lewat pemaksaan kebijakan yang membahayakan emerging market. Brasil, Turki, Korea Selatan, dan beberapa negara berkembang lain telah mengadaptasi arus modal ini selama lebih dari beberapa tahun belakangan guna membatasi arus masuk. “Kami menentang beberapa pedoman atau aturan kerja yang mencoba untuk memaksa secara langsung maupun tidak langsung terkait kebijakan negara dalam menghadapi gelombang arus modal,” kata Menteri Keuangan Brasil Guido Mantega dalam pertemuan bersama IMF. Menurut Revrisond, capital control ibarat pedang bermata dua yang lebih baik disimpan sampai kondisi darurat terjadi. � ind/lex/suc/WP

jakan komite pengenmenanggapi penolakdali IMF pada pertean emerging economies muan musim panas terhadap panduan pekan lalu direspons kontrol modal yang dengan penundaan ditawarkan IMF, akhir rencana mengendalipekan lalu. kan arus modal lewat Revrisond Baswir sarana seperti pajak mengungkapkan sedan pelarangan temakin banyak negara hadap investasi luar berkembang atau negeri. Meski begitu, emerging market yang komite tersebut setuju mulai mempertimKORAN JAKARTA/M FACHRI untuk mempelajari isu bangkan untuk meranini lebih mendalam cang dan menerapkan Revrisond Baswir bulan depan. kebijakan capital conLembaga keuangan trol secara spesifik dan tepat sasaran. Brasil telah menerap- yang pernah menjerumuskan perkan pajak terhadap transaksi pihak ekonomian Indonesia dengan rekomendasi likuidasi dan dana talangan asing di pasar obligasi. “Agar kebijakan capital control perbankan dengan obligasi rekapiefektif, sangat penting untuk dapat talisasi perbankan senilai 500 triliun membedakan antara sumber dan rupiah itu baru-baru ini mendorong jenis aliran modal. Lalu, memper- negara-negara berkembang untuk timbangkan secara hati-hati pilih- mengontrol arus modal. an instrumen yang akan digunakan. Kemudian, memperkuat komunikasi Pemaksaan Kebijakan IMF secara resmi telah memberidan kapasitas institusional serta merancang mekanisme dan penyesuai- tahukan emerging market bahwa mean terhadap instrumen yang telah reka perlu menekan arus masuk modal yang bisa mendorong gelembung ditetapkan,” jelas Revrisond. Dari Washington dilaporkan kebi- aset dan inflasi serta menyusutkan

Cuaca Ekstrem

Tornado di AS Tewaskan 45 Warga

FILE Pernyataan Wakil Gubernur Jawa Barat Dede Yusuf soal rencana kepindahannya dari PAN ke Partai Demokrat. ANTARA/JAFKHAIRI

“Tidak benar itu. Tidak ada pikiran ke sana.” Bandung, 27 Januari 2011

“Saya mengajukan surat resmi. Suratnya sudah dikirim dua hari lalu.” Bogor, 18 April 2011

H O T L I N E Untuk Langganan & Pengaduan:

Telp. +62-21- 319 355 33 Fax. +62-21- 315 4601 sirkulasi@koran-jakarta.com

CAROLINA UTARA – Pemerintah Amerika Serikat (AS), Senin (18/4), bergegas mengirimkan berbagai bantuan ke negara bagian Carolina Utara dan kawasan selatan lainnya setelah badai tornado dan badai hujan menewaskan sedikitnya 45 orang serta menghancurkan kota-kota di wilayah tersebut. Tragedi tornado dimulai sejak Kamis (14/4), di Kota Tushka, negara bagian Oklahoma, terletak di AS bagian selatan. Tornado merusak sebagian besar rumah di kota berpenduduk 350 orang itu dan menewaskan dua warga berusia lanjut. Kekuatan tornado makin bertambah pada hari Jumat (15/4). Akibatnya, muncul ratusan lebih tornado di kawasan selatan AS, mulai negara bagian Arkansas, Mississippi, Alabama, hingga Carolina Utara. Angin melemah dan hilang pada Sabtu (16/4) malam di negara bagian Virginia. “Sejak tahun 1980-an, ini adalah kerusakan terparah akibat tornado,” kata Gubernur Carolina Selatan Beverly Perdue dalam konferensi pers di Raleigh, ibu kota Carolina Selatan. Jumlah korban tewas di negara bagian ini 23 orang. Korban tewas di Alabama mencapai tujuh orang. Mereka tewas akibat tornado menerbangkan mobil mereka setinggi 150 meter dan mengempaskannya ke pepohonan dan mendarat di atap rumah orang.

Tornado Amerika Serikat Negara Bagian yang dilalui Tornado

Oklahoma

Virginia

Alabama

North Carolina

Arkansas

U Mississipi

Georgia

SUMBER: AFP

Jumlah korban tewas di Arkansas juga mencapai tujuh orang, di Virginia lima orang, dan di Missisippi satu orang. Total, dari Oklahoma hingga Missisippi, jumlah korban tewas akibat badai tornado raksasa ini mencapai 45 orang. Pemerintah AS, pada Sabtu, telah menetapkan keadaan darurat bencana di seluruh kawasan tersebut. “Ini merupakan badai topan dan tornado terburuk sejak 1984,” kata Patty McQuillan, Juru Bicara Badan Federal Penanggulangan Bencana, FEMA, di Raleigh. Pada 1984, tornado serupa yang menghantam AS telah menewaskan 57 orang dan melukai lebih dari 1.000 lainnya. Di China, sedikitnya 17 orang tewas dan lebih dari 150 lainnya luka-luka akibat hujan es, badai, dan angin puyuh serentak meng-

Amerika Serikat Arah lintasan Tornado

Mabes Polri Umumkan Hasil Tes DNA

Polisi Telusuri Jaringan M Syarif JAKARTA – Tim Densus 88 Anti Teror Mabes Polri memeriksa Basuki, adik Muchamad Syarif Astanagarif (32), di Mabes Polri, Senin (18/4). Yang bersangkutan diperiksa sebagai saksi untuk mengetahui jaringan kakaknya sebagai pelaku pengeboman di Masjid Az-Dzikro di Mapolres Kota Cirebon, Jawa Barat, itu. “Kami masih menyelidiki tentang kelompok lokal yang diikuti Syarif. Adiknya saat ini masih bersama Tim Densus 88 menjalani pemeriksaan sebagai saksi. Kawankawan di lapangan juga masih bekerja keras untuk bisa mengetahui apa betul-betul ini hanya kelompok lokal atau terkait dengan kelompok lain,” kata Wakil Kepala Badan Reserse dan Kriminal Polri, Irjen Pol Mathius Salempang, di Mabes Polri, Jakarta, Senin (18/4). Mathius menambahkan Syarif juga diduga terlibat pembunuhan anggota TNI dari Kodim 0620 Sumber, Kabupaten Cirebon, Kopral Kepala (Kopka) Sutejo, di Jalan Raya Desa Cempaka, Kecamatan Talun, Cirebon, pada 2 April 2011. Selain itu, dia bersama kelompok lokalnya juga pernah terlibat perusakan minimarket Alfamart lantaran menjual minuman keras.

Ghofur ingat pesan anaknya pada 2009. “Saya sedang sakit waktu itu, Syarif bilang nanti Syarif akan bikin kejutan buat Bapak dan keluarga dan ternyata kejutan itu bom ini,” kata Ghofur. Perubahan yang paling kentara bisa diamati dari omongannya. “Saya nasihati, malah saya dibilang kafir. Syarif juga berpendapat KUHP adalah hukumnya orang kafir, peninggalan Belanda,” kata dia. Syarif sudah keluar dari rumah orang tuanya sejak 2002. Saat itu, kata Ghofur, dia bergabung dengan kawannya anggota Brimob untuk membuka usaha foto digital di Jalan Siliwangi, Cirebon. Anaknya menggeluti usaha ini sampai 2006. Setelah itu, dia bekerja di toko komputer. Sebelum memisahkan diri dari keluarga, kata Ghofur, Syarif pernah meminta disekolahkan di pesantren selepas lulus SMA, tahun 1997. “Pesantrennya di Kediri. Saya kasih uang untuk dana satu tahun, tapi 4-5 bulan dia sudah pulang karena dia mengaku uangnya dicuri, ” kata Ghofur. Pada Juli 2010, saat Syarif menikah, datang serombongan tamu memakai jubah. “Itu mungkin alirannya, pas ada kiai baca doa nikah, teman-temannya tidak mengucapkan ‘amin’. Mungkin bukan alirannya kali,” kata Ghofur. Setelah akad nikah, rombongan berjubah itu langsung pergi ke Ciamis. “Katanya mau menghadiri tabligh akbar Abu Bakar Baasyir.” Soal mengapa Syarif mengincar polisi, menurut Ghofur, pikiran anaknya sudah buntu. “Dia itu sudah dicari-cari sama aparat, jadi buntu,” kata Ghofur.

Berubah Sejak 2009 Ayah Syarif, Abdul Ghofur, mengaku tak menyangka anaknya jadi pelaku bom bunuh diri. Saat bom meledak dan melihat siaran televisi, Jumat (15/4), dia sempat meragukan pelaku pengeboman itu adalah anaknya. “Saya malah langsung spontan mengutuk, biadab. Keji, orang Islam digempur seperti itu,” kata Ghofur. Menurut Ghofur, Syarif itu dulu anak baik, tapi belakangan tabiatnya berubah keras. Ghofur menduga perubahan itu terjadi setelah dia bertemu dengan sekelompok orang beraliran radikal. “Dia bertemu aliran keras mulai 2009. Alirannya nggak ngerti saya apa, tapi Syarif memakai pakaian jubah,” tegas Ghofur.

Hasil DNA Sementara itu, Kepala Divisi Humas Mabes Polri Irjen Anton Bachrul Alam memastikan bahwa pelaku bom bunuh diri di Masjid Az-Dzikro, Kompleks Mapolresta Cirebon, Jumat (15/4) adalah Muchamad Syarif Astanagarif (32). Kepastian ini didapatkan setelah polisi melakukan tes deoxyribose nucleic acid (DNA) dan sidik jari terhadap orang tua Syarif, Sri Mulat dan Abdul Ghofur dan jasad yang ditemukan di lokasi ledakan. Tes DNA selesai pukul 03.00 dini hari, Senin. “Dari tim DNA dan tim tes sidik jari kepolisian, telah disimpulkan bahwa identitas bom bunuh diri di Cirebon adalah Syarif,” ungkap Anton. � eko/Ant/AR-1

M Syarif dulunya anak baik, tapi belakangan tabiatnya berubah setelah bertemu dengan kelompok beraliran radikal.

KORAN JAKARTA/REPIANTO

hantam kawasan Provinsi Guangdong, China bagian selatan. Sementara itu, Kepala Subbidang Cuaca Ekstrem Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika Kukuh Ribudiyanto mengatakan tidak ada pengaruh hantaman badai tornado di Carolina Selatan, Amerika Serikat, ke wilayah Indonesia. Badai tornado di Carolina Selatan tersebut bersifat lokal. “Menurut saya, hantaman badai tornado yang terjadi di Carolina Selatan itu tidak ada pengaruh terhadap Indonesia karena badai tersebut bersifat lokal dan tidak memiliki kecepatan angin yang tinggi walaupun di lokasi kejadian timbul korban akibat hantaman badai tornado tersebut,” ujarnya saat dikonfirmasi oleh Koran Jakarta, Senin (18/4). � dng/AFP/I-1

KORAN JAKARTA/YUDHISTIRA SATRIA

HASIL DNA I Kadiv Humas Polri Irjen Pol Anton Bachrul Alam menunjukkan foto Muchamad Syarif (MS) pelaku pemboman di masjid Mapolresta Cirebon, Jakarta, Senin (18/4). Polisi memastikan Syarif sebagai pelaku bom bunuh diri, setelah melakukan tes pemeriksaan DNA terhadap kedua orang tuanya.


2

NASIONAL & POLITIK

Selasa

19 APRIL 2011

®

Rusuh Setrojenar

VARIA

TNI Belum Temukan Kesalahan Prosedur

KPK Bentuk Tim Revisi UU Tipikor JAKARTA – Juru Bicara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Johan Budi menyatakan KPK membentuk tim untuk mengaji revisi Undang-Undang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi (UU Tipikor). Tim ini akan meminta pendapat ke sejumlah kalangan sebagai masukan bagi revisi UU tersebut. Tugas tim kajian tersebut di antaranya adalah menyerap aspirasi sebanyak mungkin dari berbagai lapisan masyarakat yang ada di Indonesia. Dari tiga kali tur keliling ke Yogyakarta, Makassar dan Bandung, sudah banyak aspirasi yang didapat, termasuk dari pakar yang ada di masing-masing kota. ”Tim ini dikomandoi Kepala Biro Hukum KPK,” jelas Johan di kantor KPK, Senin (18/4). Berikutnya, tur keliling akan terus dilakukan hingga bisa mendapat aspirasi yang cukup. ”Rencananya, untuk roadshow akan berlangsung hingga lima kota. Tapi, aspirasi akan tetap ditampung selama itu masuk ke KPK,” tandasnya. Direktur Jenderal Perundang-undangan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (KemenkumHAM) Wahiduddin Adam mengatakan pihaknya membentuk tim baru perumus revisi UU Tipikor. Tujuannya agar draf revisi bisa mengakomodasi pikiran banyak pihak tentang tipikor dan pemberantasannya. “Kita pastikan bahwa tim ini akan memperbaiki tim sebelumnya. Karenanya, di dalam tim akan dilibatkan anggota dari pakar, pemerintah, dan juga unsur masyarakat,” tutur Wahiduddin. Dalam unsur pemerintah, Wahiduddin memastikan, banyak instansi dan lembaga yang dilibatkan. Salah satunya adalah KPK yang memang berperan sebagai lembaga penegak hukum antikorupsi di Indonesia. ”Pokoknya, kita akan berusaha melibatkan banyak pihak karena kita sendiri tidak menyangka draf tersebut menjadi kontroversi,” ujarnya. � ucm/N-1

316 WNI Terhukum di Arab Saudi Dibebaskan JAKARTA – Sebanyak 316 warga negara Indonesia (WNI) yang mendapat hukuman di Arab Saudi dipastikan akan segera bebas. Bahkan, seluruhnya akan dipulangkan ke Indonesia dengan dibiayai langsung oleh pemerintah Arab Saudi. Keputusan membebaskan seluruh WNI tersebut diperoleh setelah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemkumham) mengambil langkah diplomasi dengan datang langsung ke Arab Saudi. Menteri Hukum dan HAM Patrialias Akbar mengatakan proses negosiasi pembebasan 316 WNI berlangsung dalam suasana alot. “Tetapi alhamdulillah, ternyata hasilnya menggembirakan,” ujar Patrialis di Bandara Soekarno-Hatta, Senin (18/4). Di antara hasil bagus yang diterima itu, kata Patrialis, adalah adanya kesanggupan pemerintah Arab Saudi menginventarisasi seluruh TKI yang terkena hukuman di 12 provinsi maksimal dalam tiga hari saja. Meski berhasil membebaskan 316 TKI, Patrialis mengaku belum mendapat hasil maksimal saat bernegosiasi tentang pembebasan 23 WNI yang mendapat hukuman mati. ”Mereka tidak berani membebaskan karena menyangkut kejahatan yang telah dilakukan. Jadi, kalaupun memang ada yang diproses, itu harus menunggu putusan ta’zir,” ucap Patrialis. Putusan ta’zir adalah proses pengampunan dari pemerintah Arab Saudi melalui lembaga penegak hukumnya. Pengampunan itu ditujukan bagi kejahatan yang sudah dilakukan oleh WNI di sana. � ucm/N-1

» Peningkatan Kualitas

KORAN JAKARTA/YUDHISTIRA SATRIA

Kepala Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan » Tenaga Kerja Indonesia (BNP2TKI), Moh Jumhur Hidayat

(kanan) bersalaman dengan Deputi perlindungan BNP2TKI Lisna Yoeliani Poeloengan (kiri) didampingi Deputi Kerjasama Luar Negeri BNP2TKI, Endang Sulistyaningsih (tengah) usai dilantik di Jakarta Senin (18/4). Menjelang hari Kartini BNP2TKI melantik dua pejabat perempuan dengan harapan peningkatan terhadap kualitas TKI di Luar Negeri.

Tebing Longsor di Malang Tewaskan 10 Warga MALANG – Longsornya tebing di Kabupaten Malang, Jawa Timur (Jatim), yang terjadi Minggu (17/4) siang, mengakibatkan 10 orang tewas. Selain korban tewas, peristiwa yang menimpa warga Dusun Klangon, Desa Pandansari, Kecamatan Ngantang, tersebut mengakibatkan delapan orang lainnya terluka. “Mereka adalah penduduk sekitar yang sedang mencari kayu bakar untuk keperluan sebuah hajatan. Korban luka sebagian sudah boleh pulang, sementara lima orang masih dirawat di RSUD Syaiful Anwar, Malang,” kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jatim, Siswanto, yang dihubungi saat berada di tempat kejadian, Senin (18/4). Menurut Siswanto, saat ini pihaknya masih menyelidiki penyebab kejadian tersebut. “Sempat terjadi kesimpangsiuran kabar yang mengatakan longsor akibat adanya kegiatan penambangan batu tradisional. Setelah saya cek langsung, kegiatan penambangan adanya di daerah lain,” paparnya. Longsor terjadi, menurut dia, akibat proses alam, yaitu curah hujan tinggi yang masuk ke sela-sela bebatuan dan tanah tebing. ”Proses ini (hujan deras terus-menerus) sebenarnya malah merekatkan material yang ada di tebing, namun beberapa waktu terakhir, jarang turun hujan yang mengakibatkan kekeringan di kawasan itu,” katanya. Ia menambahkan seluruh korban, baik yang meninggal maupun luka, akan mendapat santunan. Biaya perawatannya pun telah ditanggung oleh pemerintah setempat. “Bagi keluarga korban yang meninggal, masing-masing akan diberikan bantuan dana 3 juta rupiah dan paket sembako, sedangkan yang luka sebesar 1,5 juta rupiah serta paket sembako,” tambahnya. � SB/N-1

ANTARA/YUDHI MAHATMA

TINJAU UN I Menteri Pendidikan Nasional Mohammad Nuh (kedua dari kiri) berbincang dengan siswa peserta ujian saat meninjau pelaksanaan Ujian Nasional (UN) hari pertama di Sekolah Luar Biasa Santi Rama, Jakarta, Senin (18/4). Soal UN tahun ajaran 2010/2011 dibagi lima paket. Tiap paket berisi soal berbeda dengan tingkat kesulitan sama untuk menghindari kecurangan dan kebocoran.

Pendidikan Nasional I Ujian Nasional Hari Pertama Relatif Tertib

Isu Kebocoran Soal Dominasi Laporan UN Pelaksaan UN hari pertama di berbagai daerah berjalan relatif tertib, meski isu kebocoran soal mendominasi laporan di Posko Pengaduan UN. JAKARTA – Isu kebocoran naskah soal Ujian Nasional (UN) mendominasi laporan Posko Pengaduan Ujian Nasional Kementerian Pendidikan Nasional (Kemendiknas) di hari pertama pelaksanaan ujian. Kekurangan soal juga terjadi di sejumlah daerah. Meski demikian, menurut Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Kemendiknas, Mansyur Ramli, jumlah laporan menurun signifikan, dari 50 pengaduan pada tahun lalu menjadi hanya 18 pengaduan saja hingga hari pertama tahun ini. “Paling banyak pengaduan soal isu kebocoran naskah soal,” kata Mansyur di Kantor Kemendiknas, Jakarta, Senin (18/4). Sayangnya, laporan masyarakat pada hari pertama kali ini tidak disertai bukti seperti yang terjadi pada tahun lalu. “Sementara bukti terjadinya kebocoran masih nihil, kalau tahun lalu ditemukan SMS yang berisi jawaban soal,” terang Mansyur. Mansyur menambahkan setiap laporan akan dikonfirmasi dan ditindaklanjuti oleh tim pengawas yang ada di lapangan, seperti pengaduan yang disampaikan Galang, warga

Bantul, Yogyakarta, yang berisi adanya laporan orang tua murid di sekolah anaknya yakni SMA Negeri 2 Yogyakarta yang ditawari jawaban oleh salah seorang oknum. Pengaduan adanya kebocoran juga masuk dari Fakfak, Papua Barat, yaitu ada jawaban yang beredar di salah satu madrasah aliyah negeri (MAN). “Kami sudah konfirmasi ke panitia ujian, namun belum ada bukti yang ditemukan,” tegasnya. Hari pertama pelaksanaan UN juga diwarnai kekurangan naskah di Purwokerto dan Ponorogo. Kekurangan naskah tersebut diatasi dengan menduplikasi soal dengan mesin fotokopi. “Dosen yang tergabung di tim pengawas dan pemerintah setempat mengawal serta mengamankan proses duplikasi soal tersebut,” imbuhnya. Di lapangan, Pusat Penilaian Pendidikan (Puspendik) dan Badan Standardisasi Nasional Pendidikan (BSNP) menerima laporan dari tim pengawas yang melaporkan adanya dugaan kebocoran di Padangsidempuan, Sumatra Utara, karena adanya sampul naskah soal yang rusak. Namun, setelah diperiksa

oleh tim pengawas, kerusakan tersebut terjadi saat proses distribusi dari percetakan ke sekolah. “Karena jarak tempuh jauh bisa sampai 8 jam, di jalan tergesek-gesek dan rusak,” tukas Mansyur. Menteri Pendidikan Nasional Mohammad Nuh mengatakan pemerintah tidak memberikan target khusus kelulusan peserta didik sehingga diharapkan peserta dapat lulus sesuai aturan dan dengan jujur. “Jangan dipaksakan kalau memang dia keadaannya belum mampu. Diberikan kesempatan saat-saat mendatang. Tidak boleh mengorbankan meskipun nilainya jelek harus diluluskan,” kata Mendiknas saat meninjau persiapan UN Rayon 10 di SMA 70 Jakarta, kemarin. Relatif Tertib Namun, pelaksanaan ujian sendiri relatif lancar. Berdasarkan pantauan Koran Jakarta di Jakarta, Semarang, Medan, Yogyakarta, Medan, dan Bandung, tidak ada gangguan yang berarti dalam pelaksanaan UN hari pertama tersebut. Kepala Seksi Pendidikan Menengah Diknas Kota Semarang Sukali mengatakan pemberlakuan lima soal yang berbeda dalam satu mata pelajaran yang diujikan mempersulit ruang gerak peserta UN untuk melakukan kecurangan. Pengawasan pelaksanaan UN 2011 di Jateng terdiri dari unsur perguruan tinggi (PT)

yang menerjunkan 2.580 pengawas satuan pendidikan (PSP). PTN dan PTS yang terlibat seperti Undip Semarang, Unsoed Purwokerto, UNS Solo, Unnes, dan Politeknik Negeri Semarang (Polines). Di Medan, sejumlah pejabat Kota Medan terlihat memantau langsung pelaksanaan UN di SMAN 1 Jalan Teuku Cik Ditiro Medan. Rektor USU Syahril Pasaribu yang juga menjabat sebagai penanggung jawab pemantau pengawasan UN tahun 2010/2011 mengatakan hasil pemantauan di beberapa sekolah mengenai UN ini berlangsung baik. “Mereka juga terlihat serius mengerjakan soal. Oleh karenanya, saya mengharapkan UN tahun ini berlangsung dengan baik dan mudah-mudahan para siswa yang mengikuti UN tersebut dapat lulus semua,” imbuhnya. Kepala Dinas Pendidikan Kota Bandung, Oji Mahroji, mengatakan isu bocoran soal lewat SMS, Twitter, dan Facebook sempat beredar. Tapi pihaknya sudah mengantisipasi jauh-jauh hari. “Kami sudah melakukan sosialisasi kepada setiap kepala sekolah untuk mengawasi seketat mungkin jalanya UN. Soal bocoran kunci jawaban, kita mau mengaji dan mengevaluasi dalam musyawarah guru mata pelajaran,” kata Oji di Bandung, Senin. � cit/gus/ygr/YK/SM/ MD/N-1

BOGOR – Panglima TNI Laksamana Agus Suhartono mengatakan pihaknya belum menemukan adanya indikasi kesalahan atau pelanggaran prosedur yang dilakukan jajarannya saat bentrok dengan warga Desa Setrojenar, Kecamatan Bulus Pesantren, Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah. ”Sejauh ini saya belum menerima tentang adanya kesalahan prosedur,” kata Agus di selasela rapat kerja pemerintah dan dunia usaha di Istana Bogor, Senin (18/4). Meski demikian, Agus mengatakan jajarannya tetap akan melakukan penyelidikan internal untuk memastikan apakah personel TNI di lapangan melakukan pelaggaran atau sudah bertindak sesuai prosedur. Dia mengatakan Markas Besar TNI Angkatan Darat (AD) telah mengirim tim investigasi untuk menyelidiki secara menyeluruh insiden bentrokan antara prajurit TNI dan sejumlah warga Desa Setrojenar akibat sengketa kepemilikan lahan itu. Penyelidikan dilakukan tim dari Kodam dan jajaran setempat, sedangkan tim dari Mabes akan menyelidiki secara mendalam insiden tersebut. Di lain pihak, Direktur Eksekutif Imparsial Poengky Indarti menilai penyelidikan independen kasus bentrokan di Kebumen tersebut perlu dilakukan. Menurut dia, penyelidikan secara independen atau pembentukan tim pencari fakta (TPF) perlu dilakukan agar bisa penyelidikan secara objektif bisa dilakukan. Poengky tidak membenarkan aksi yang dilakukan aparat TNI dalam menyikapi aksi unjuk rasa warga Desa Setrojenar dengan menembaki masyarakat sipil yang tidak bersenjata. Menurut dia, pernyataan Panglima TNI Laksamana TNI Agus Suhartono bahwa penanganan terhadap aksi unjuk rasa warga itu sudah sesuai dengan prosedur merupakan pernyataan yang keliru. ”TNI hanya boleh menyerang musuh, bukan petani atau warga sipil tak bersenjata yang notabene rakyat sendiri. Itu pernyataan yang keliru,” kata Poengky. Tetap Menuntut Warga Desa Setrojenar tetap akan menuntut hak tanah mereka di Urut Sewe. Beberapa warga Setrojenar di Kebumen mengatakan mereka merasa memiliki tanah yang sekarang digunakan untuk latihan militer tersebut karena selama ini membayar pajak berdasarkan surat pemberitahuan pajak terutang (SPPT). Mantan Kepala Desa Setrojenar, Nur Hidayat, mengatakan selain memiliki SPPT, tanah warga tersebut tercatat dalam buku C Desa Setrojenar. ”Secara kepemilikan tanah kami tercatat dalam buku C desa dan secara penguasaan memiliki SPPT. Bagaimanapun warga tetap akan menuntut hak tersebut,” katanya. � ito/Ant/N-1

Dari Balik Tembok Penjara Menggantungkan Asa

A

B, 18 tahun, siswa jurusan Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) kelas XII SMA Sultan Agung, Yogyakarta, tak pernah menyangka akan mengerjakan soal-soal Ujian Nasional (UN) 2011 terpisah dari teman-teman sekolahnya. Di balik tembok pengap Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Cebongan, Sumberadi, Mlati, Sleman Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), dia harus mengerjakan soal-soal bahasa Indonesia dan sosiologi sendirian. Pencurian ponsel yang dilakukannya bersama temannya tahun lalu memaksa dia meringkuk di lapas tersebut. Namun, nasib temannya lebih beruntung. Dia bisa bebas sebelum UN digelar. “Teman yang satu sudah bebas karena pas di pengadilan dia ‘diurus’, saya tidak,” kata AB saat ditemui seusai menjalani UN di aula lapas tersebut, Senin (18/4). Ketika para siswa ”di luar”

KORAN JAKARTA/EKO

UN DI LAPAS I AB (18 tahun) siswa SMA Sultan Agung Yogyakarta mengikuti Ujian Nasional di Lapas Cebongan, Sleman, DIY. AB menjalani vonis 10 bulan sejak November tahun lalu karena terlibat dalam pencurian handphone. melakukan persiapan istimewa, mulai pemantapan, les tambahan, hingga doa bersama, AB tampaknya tak terlalu hirau dengan segala prosesi tersebut. Bahkan dia mengaku tak melakukan apa pun, hanya mengandalkan ingatannya saat mengikuti pelajaran dulu di

sekolah. “Modalnya berdoa aja, pasrah,” katanya. Selama ini, AB tak menerima besuk dari teman sekolah atau kawan bermainnya. Hanya ayahnya yang berprofesi sebagai petugas pemadam kebakaran dan ibunya yang berjualan di pasar yang masih

setia menjenguknya di jam besuk hari Rabu dan Sabtu. Sayangnya, tak ada buku atau bahan ujian yang dibawakan untuknya. Ia juga tak pernah meminta. Mengenai perlengkapan ujian, yakni pensil 2 B dan pulpen, AB baru mendapatkannya pagi hari menjelang ujian melalui kiriman paket. Dia mengaku baru kemarin memberi tahu orang tuanya untuk mengirimkan alat ujian melalui paket. Mei nanti, AB sudah bisa keluar dari lapas dengan cuti bersyarat. AB mengaku sudah tak sabat menunggu hari itu meski ia mengaku belum tahu apa yang akan dia lakukan setelah keluar dari lapas dan lulus UN. Apakah ia ingin kuliah? ”Nggak tahu, belum mikir, nanti saja setelah keluar dari sini,” ungkapnya. Menurut Kepala Lapas Soekamto, AB berhak mendapat cuti bersyarat selama tiga bulan karena kelakuannya

selama di lapas dianggap baik. Soekamto mengakui Lapas tidak menyediakan buku atau bahan UN untuk siswa. “Kami memberi ruang dan waktu kalau pihak keluarga mau memberi buku padanya atau memberi pelatihan persiapan menghadapi UN padanya. Kalau itu tidak dilakukan, bukan salah kami,” paparnya. AB sebenarnya tak sendirian. Banyak anak lain yang juga mengerjakan lembar demi lembar UN dari balik terali besi, seperti di Jambi, Tasikmalaya, Bengkulu, dan Lampung. Seperti anak lainnya, mereka juga berharap bisa menjalani UN dengan sempurna. Kesempatan yang diberikan Kementerian Pendidikan Nasional bagi mereka untuk tetap mengikuti UN tentu saja bisa menjadi titik lontar mereka dari dunia kelam. Masa depan masih terbentang luas untuk melupakan masa lalu yang sempat tercoreng. Semoga! � eko sugiarto putro/N-1


KORAN JAKARTA

NASIONAL & POLITIK

®

» Percepatan Pembangunan

yono dan Wakil Presiden Boediono berjalan menuju ruang rapat kerja pemerintah dengan dunia usaha di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Senin (18/4). Rapat yang akan berlangsung hingga Selasa (19/4), tersebut membahas implementasi Master Plan Percepatan dan Perluasan Pembangunan Ekonomi Indonesia (MP3EI).

ANTARA/WIDODO S JUSUF

Penyederhanaan Partai I PPP Usul Penerapan Sistem “Stambush Accord”

Penentuan Ambang Batas Jangan Lewat Kompromi JAKARTA – Penetapan angka ambang batas parlemen (parliamentary threshold) sebagai bagian dari upaya penyederhanaan sistem kepartaian, jangan diselesaikan atas dasar kompromi di DPR. Ketika kompromi yang dikedepankan, yang terjadi kemudian hanyalah memelihara sistem multipartai yang menjauhkan presidensialisme dari tatanan idealnya. “Parpol papan tengah dan kecil selalu alasannya dengan demokrasi semua orang harus diberi hak berserikat jangan dibunuh. Penaikan ambang batas itu bukan pembunuhan, tetapi mekanisme memungkinkannya konsolidasi parpol. Konsolidasi tak akan pernah bisa tercapai jika ambang batas tetap di angka kompromistis,” ujar pengamat politik dari Universitas Paramadina, Gun Gun Heryanto, ketika dihubungi di

Jakarta, Senin (18/4). Pernyataan tersebut dikatakannya menanggapi salah satu usulan rekomendasi Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) PPP, pekan lalu. Wakil Sekjen PPP Muhammad Romahurmuziy mengatakan partainya mengusulkan agar ambang batas tidak diubah, yakni 2,5 persen. Sebagimana aturan di Pemilu 2009, PPP juga mengusulkan mengenai jumlah daerah pemilihan ataupun sistem pemilu tidak diubah. Terkait dengan penyederhanaan partai yang dapat dilakukan pada Pemilu 2014 mendatang, PPP mengusulkan agar sistem stambush accord atau kesepakatan tentang penggabungan suara parpol peserta pemilu, diadopsi. Hal tersebut, menurut Romi, akan menjadikan partai-partai yang tidak memenuhi ambang batas ber-

gabung dengan parpol yang lolos. Hal ini, disebutnya, juga akan menjadi solusi menghindari besarnya suara hangus dalam pemilu. Gun Gun menambahkan beberapa waktu lalu, rapat pleno Badan Legislasi (Baleg) telah menyepakati ambang batas parlemen sebesar tiga persen untuk dimasukkan dalam draf RUU Pemilu. Menurutnya, apabila angkanya tidak bergeser dari 2,5 hingga tiga persen, maka konfigurasi politik terkait dengan pilihan penguatan politik tak akan tercapai. Bila merujuk pada pengalaman Pemilu 2009 dengan ambang batas 2,5 persen, dari 38 peserta pemilu lolos sembilan parpol. Hasil Pemilu 2009 adalah Demokrat mendapat 20,85 persen, Golkar 14,45 persen, PDIP 14,03 persen, PKS 7,88 persen, PAN 6,01 persen, PPP 5,32 persen, PKB, 4,94 persen, Gerindra 4,46 persen, dan Hanura 3,77 persen. Artinya, lanjut Gun gun, jika usulan 2,5 hingga 3 persen itu kemungkinan itu merupakan langkah kompromi parpolparpol yang ada di parlemen

saat ini untuk tetap mempertahankan konfigurasi yang ada sekarang. “Padahal, fase demokrasi itu kan ada tiga, yakni transisi, konsolidasi, dan penguatan,” jelasnya. Dengan usulan hanya 2,5 atau tiga persen, membuat konsolidasi kekuatan di parpol tidak terjadi. “Konsekuensinya, multipartaisme akan tetap menjadi warna pekat bagi pilihan desain institusional presidensialisme,” tandasnya. Angka Ideal Gun Gun menjabarkan kalau hanya 2,5 atau tiga persen, akan sama saja dengan Pemilu 2009, yaitu presiden terpilih lagi dan harus berkompromi dengan politik representasi. Menurutnya, angka ideal yang harus ditetapkan dalam RUU Pemilu adalah sebesar lima persen. Apabila menjadikan referensi Pemilu 2009, maka dengan lima persen kemungkinan hanya akan ada lima sampai enam partai di DPR mendatang. Kemudian, secara gradual pemilu berikutnya ditingkat-

Perompak Somalia

Upaya Negosiasi Hampir Tuntas BOGOR – Pemerintah menegaskan bahwa nilai tebusan yang akan diberikan kepada perompak yang membajak kapal Sinar Kudus sudah disepakati antara pemilik kapal dan perompak. Saat ini, kedua pihak mulai membicarakan mekanisme pengiriman uang tebusan pada para perompak. Demikian dikatakan oleh Menko Polhukam Djoko Suyanto di sela-sela rapat kerja pemerintah di Istana Bogor, Bogor, Jawa Barat, Senin (18/4). “Kelihatannya sudah (hampir selesai negosiasi). Kalau sudah sampai tahap itu nanti saya bilang,” kata Djoko. Menurut dia, berapa pun

nilai yang disepakati untuk ditebuskan kepada perompak itu, tidak menjadi masalah. Yang penting, para awak kapal Sinar Kudus bisa selamat. “Bagi saya, manusia itu tidak bisa dinilai dengan uang. Prioritasnya keselamatan awaknya,” lanjutnya. Meski demikian, Djoko enggan mengungkapkan berapa nilai tebusan untuk pembebasan yang disepakati antara pemilik kapal Sinar Kudus dan pemimpin perompak Somalia itu. “Kalau saya bilang X, nanti nilainya disebut terlalu besar,” lanjutnya. Djoko membantah kalau selama ini pemerintah ber-

sikap diam dan tidak bekerja untuk segera membebaskan para sandera itu. “Yang pasti pemerintah telah memilih cara yang terbaik. Bukan berarti opsi lain (militer) itu kita lemah. Harus ada perhitungan yang matang, data yang lengkap untuk pembebasan itu,” kata dia. Pada kesempatan itu, Djoko juga menegaskan bahwa keadaan 20 awak kapal Sinar Kudus dalam keadaan baik. “Kondisi ABK dalam keadaan baik, wajar jika tertekan karena waktunya sudah sekitar satu bulan. Ya, tidak senyaman di rumah,” kata dia. Sebagaimana diketahui,

Kapal Sinar Kudus milik PT Samudera Indonesia dibajak perompak Somalia pada 16 Maret lalu di Semenanjung Arab. Pembajakan dilakukan saat kapal itu mengangkut bijih nikel (feronikel) milik PT Aneka Tambang (Antam) Tbk dari Pomalaa, Sulawesi Tenggara, menuju Rotterdam, Belanda. Semula, para perompak meminta tebusan 3,5 juta dollar AS tapi kemudian turun menjadi 3 juta dollar AS. Nilai kapal MV Sinar Kudus milik Samudera Indonesia itu mencapai 100 juta dollar AS, sementara nilai muatannya mencapai 1,4 triliun rupiah. � ito/P-3

Kerja Sama Parpol

Partai Koalisi Mestinya Tak Bermanuver JAKARTA – Penerimaan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) terhadap kontrak baru koalisi yang diberikan Ketua Koalisi Presiden Susilo Bambang Yudhoyono harus ditafsirkan sebagai penegasan komitmen partai tersebut dalam mendukung pemerintah. Seluruh parpol koalisi diharapkan mampu menjaga fatsun politik dalam berkoalisi dengan menghilangkan manuver-manuver yang kerap terjadi sebelumnya. “Allhamdulillah, PKS kembali menggenapkan koalisi. Ke depan diharapkan PKS maupun anggota koalisi lainnya dapat menjalankan kontrak tersebut dengan baik dan bisa

benar-benar menjaga fatsun politik,” ujar Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Saan Mustopa, di Jakarta, Senin (18/4). Menurut Saan, komitmen terhadap koalisi harus didukung dengan praktik tidak adanya manuver parpol koalisi di kemudian hari. Anggota koalisi diharapkan juga dapat secara konsisten menjalankan kontrak koalisi agar koalisi bisa menopang pemerintahan secara produktif, efektif, dan baik hingga 2014. “Koalisi diharapkan juga dapat menjalankan dan mendukung seluruh program kerja dan kebijakan pemerintah,”

3

JEDA

Presiden Susilo » Bambang Yudho-

Penaikan ambang batas parlemen bukan untuk mematikan partai, namun dimaksudkan guna memperkuat sistem presidensial di Tanah Air.

Selasa

19 APRIL 2011

tegasnya. Sementara itu, terkait perlunya reward dan punishment terhadap anggota-anggota koalisi yang lalu, Saan menegaskan bahwa hal itu bukanlah kewenangan partai, melainkan Presiden Yudhoyono sebagai pemimpin koalisi. “Ke depan itu kita hanya berharap bahwa yang namanya komitmen, visi, dan gagasan di Setgab harus dioperasikan secara konsisten dalam tataran politik. Harus ada konsintensi dalam gagasan ide komitmen untuk menopang SBY berikut kebijakan dan program-programnya,” ujar dia. Sementara itu, Ketua Fraksi

PKB di DPR Marwan Ja’far mengatakan harus ada jaminan bahwa ke depan tidak ada lagi anggota-anggota koalisi yang nakal dan mematuhi fatsun politik yang ada. Menurutnya, apabila nanti masih ada yang nakal, itu menjadi kewenangan ketua koalisi untuk memutuskan langkah selanjutnya. Marwan menambahkan Setgab akan membicarakan seluruh permasalahan strategis. Apabila dalam Setgab hal itu sudah disepakati bersama, tidak boleh ada lagi suarasuara anggota koalisi yang tidak mengikuti keputusan bersama itu. � har/P-3

kan lagi. Gagasan parpol untuk melakukan konsolidasi pun, menurutnya, akan menjadi mungkin jika regulasinya jelas. Lebih lanjut, dia mengatakan, terkait stambush accord atau kesepakatan tentang penggabungan suara parpol peserta pemilu memang dapat dipertimbangkan sebagai solusi. Hal itu dapat diterapkan apabila diprediksi angka ambang batas yang ditetapkan akan mengancam hangusnya suara pemilih. Secara terpisah, pengamat politik dari Universitas Muhammadiyah Malang, Mas’ud Said, mengatakan jumlah parpol yang terlalu banyak seperti sekarang memang perlu dikurangi dengan aturan yang bisa memangkas secara alami. Itu diwujudkan antara lain dengan menaikkan persentase perolehan suara yang mencapai ambang batas. Jika persentase sebelumnya 2,5 persen, kata dia, maka pada pemilu mendatang paling tidak menjadi tiga persen sebab jika dipaksakan naik menjadi lima persen, kemungkinan besar partai yang lolos hanya 3-4 saja. � har/Ant/P-3

Perlu Terobosan dalam Regulasi Pilkada JAKARTA – Banyaknya kepala daerah yang kemudian terjerat kasus korupsi harus disikapi dengan serius. Kondisi itu hanya mengonfirmasikan pemberantasan korupsi belum melahirkan efek jera. Harus ada terobosan berani yang bisa memastikan proses pemilihan itu bersih dari nuansa korupsi. “Saya setuju dengan wacana hak politik seorang koruptor dicabut. Namun, hak itu terkait dengan hak dipilih, bukan hak memilih. Wacana itu sangat baik, tapi yang dicabut hanya untuk dipilih,” kata Direktur Eksekutif Soegeng Sarjadi Syndicate, Toto Sugiarto, di Jakarta, Senin (18/4). Jabatan politik adalah jabatan yang sesungguhnya mulia dan bertujuan memperjuangkan kebaikan umum. Oleh karenanya, tak pantas jika kemudian jabatan publik terkotori oleh jejak rekam seseorang yang pernah punya cela melakukan tindak korupsi. ”Karena itu jabatan politik harus bebas dari koruptor, tapi orang yang pernah menyandang status koruptor tetap memiliki hak untuk memilih sejauh ia telah menjalankan hukumannya,” kata Toto. Wacana itu harus di representasikan dalam Undang-Undang (UU). Kalau sekedar imbauan moral, Toto tak yakin efektif. Jika berbentuk regulasi setingkat UU, setidaknya ada daya paksa. ”Harus tertera dalam UU bahwa jabatan politik harus diisi oleh orang-orang yang bersih dari korupsi,” katanya. Wacana lain yang bisa membuat proses politik bersih dari nuansa korupsi, kata Toto, diberlakukannya ketentuan seorang tersangka tak bolah mencalonkan diri maju gelanggang pemilihan, misal dalam pemilihan kepala daerah (pilkada). � ags/P-3

Pemerintah Aceh Diminta Akomodasi Calon Independen JAKARTA – Pemerintah Aceh mesti mengakomodasi calon perseorangan dalam pemilihan kepala daerah (pilkada). Aceh merupakan provinsi pertama yang mengakomodasi calon independen, dan sukses. Putusan Mahkamah Konstitusi (MK) menyatakan Pasal 256 UU No 11/2006 tentang Pemerintahan Aceh melanggar hak-hak konstitusi warga negara KJ/YUDHISTIRA SATRIA Indonesia dan bertentangan dengan UUD 1945. Laica Marzuki “MK secara tegas menyatakan jika daerah tak mengakomodasi calon perseorangan, maka dapat menimbulkan terlanggarnya hak warga negara yang bertempat tinggal di Nanggroe Aceh Darussalam,” kata mantan Hakim MK, Laica Marzuki, dalam sebuah diskusi di Jakarta, Senin (18/4). Pasal tersebut berbunyi, “ketentuan calon perseorangan dalam pemilihan gubernur/wakil gubernur, bupati/wakil bupati, dan wali kota/wakil wali kota hanya dilaksanakan untuk pemilihan pertama kali sejak peraturan tersebut diundangkan”. MK menyatakan calon perseorangan diakui dan diperbolehkan mengikuti pemilu. Pasal 256, menurutnya, harus segera dihapus karena sudah tidak relevan lagi dengan kondisi saat ini. Di lain pihak, Pemerintah Aceh belum juga merampungkan revisi kanun tentang Pilkada yang di dalamnya menghapus pasal tersebut. Sementara itu, Komisioner KPU Bidang Pengawasan, Saut Sirait, mengatakan sejak Januari 2011, KPU terus berproses dan bertemu dengan delegasi Aceh untuk segera memutuskan revisi kanun. KPU saat ini sedang rapat berkaitan dengan persiapan Pilkada Aceh. “Aceh menjadi sejarah terbesar calon perseorangan,” jelasnya. � way/P-3


4

GAGASAN

Selasa

19 APRIL 2011

PERSPEKTIF

UN dan Masa Depan Pendidikan

P

elajar tingkat sekolah menengah atas di seluruh Indonesia, sejak Senin (18/4), mengikuti Ujian Nasional (UN). Setelah itu, jenjang sekolah menengah pertama dan terakhir tingkat sekolah dasar. Banyak hal yang mengitari UN ini, mulai bocoran soal hingga kemungkinan tidak fairnya guru dalam memberi nilai kepada anak didik di semester 3, 4, dan 5. Namun, yang prinsip justru belum ada keputusan soal eksistensi UN sebagai alat ukur kelulusan siswa. Untuk menghadapi UN, pihak sekolah dan orang tua sangat sibuk. Maklum, UN ini menjadi pertaruhan bagi siswa selama belajar tiga tahun di setiap jenjang, juga prestise sekolah. Sejumlah sekolah dan mayoritas siswa melatih pengerjaan soal dengan try out. Selain itu, sejumlah sekolah mengadakan doa bersama atau istighotsah. Semua itu wajar saja. Namun, yang agak berbeda, dalam pelaksanaan UN 2011 ini, nilai UN tidak mutlak menentukan kelulusan siswa. Nilai semester juga akan ikut menentukan kelulusan. Perdebatan tentang Kebijakan ini berbeda perlu-tidaknya UN dengan pelaksanaan UN dilanjutkan hendaknya tahun lalu yang murni ditentukan nilai UN siswa. tidak mengabaikan Kendati demikian, proses tahapanpara guru juga harus bertahapan untuk hati-hati dalam memberimencapai kemajuan kan nilai. Artinya, guru harus objektif memberipendidikan. kan nilai, bukan mengejar tingkat kelulusan 100 persen bagi sekolahnya. Jika hasil yang dicapai benar-benar 100 persen, tidak masalah, asalkan bukan dengan cara mengatrol nilai karena hal itu tidak mendidik. Perubahan atas sistem penghitungan nilai akhir UN dengan menggabungkan nilai rapor semester 3, 4, dan 5 tidak lain karena pemerintah mengakomodasi masukan dan kritik dari masyarakat atas sistem dan pelaksanaan UN tahuntahun sebelumnya yang hanya mengandalkan nilai UN. Jika hanya nilai UN murni, siswa banyak dikorbankan. Ada istilah di kalangan orang tua: belajar tiga tahun, pupus hanya tiga hari. Banyak siswa yang mampu dalam proses belajarmengajar, namun tumbang dalam UN dengan sebab nonakademis, misalnya saat UN yang bersangkutan sakit. Meski sudah ada perbaikan dan perubahan sistem, UN masih menyimpan persoalan hakiki, yakni eksistensi sebagai alat ukur atau parameter keberhasilan atau kelulusan siswa. Sebab sejak dilaksanakan 2004, protes demi protes selalu mengiringi pelaksanaan UN hingga akhirnya berujung pada proses gugatan di pengadilan. Yang menarik, putusan di tingkat pengadilan kelas satu hingga Mahkamah Agung menyatakan UN melanggar hak anak didik. Di sinilah sebenarnya kita dihadapkan dengan dilema pelaksanaan sistem alat ukur. Untuk kasus UN ini, Komisi X DPR yang membidangi masalah pendidikan memang terus mengaji, dan ketika waktunya UN, untuk sementara mengabaikan legalitas apakah UN kali ini sah pasca Putusan Mahkamah Agung yang menolak kasasi pemerintah soal gugatan UN. Dari konsultasi DPR dengan MA, Ketua MA Harifin A Tumpa menegaskan tidak ada penghentian, pelarangan, atau penundaan UN. Mengikuti jadwal tahunan UN, kita jangan lupa untuk menekankan pentingnya kemajuan pendidikan Indonesia. Untuk itu, perdebatan tentang perlu-tidaknya UN dilanjutkan hendaknya tidak mengabaikan proses tahapantahapan untuk mencapai kemajuan pendidikan. Memang, untuk mencapai kemajuan dalam pendidikan, banyak faktor yang harus dipenuhi, bukan anggaran saja. Buktinya anggaran pendidikan kita yang terbesar belum mampu memberikan kemajuan berarti. Jadi, sistem pendidikan, khususnya alat ukur kelulusan, harus dituntaskan dengan tidak mengabaikan hak anak dan faktor perbedaan tingkat kemajuan di setiap daerah. Karena itulah, setelah usai UN, Kementerian Pendidikan Nasional harus melakukan kajian yang serius mengenai kelanjutan UN. Setelah itu, yang sangat mendasar adalah mengaji keunggulan dan kelemahan pendidikan di setiap daerah. Nah, kelemahan itulah yang harus diperbaiki dan ditingkatkan. Simpul-simpul kemajuan pendidikan harus tumbuh di setiap daerah. Dengan demikian, dari sana kita dapat melihat tingkat kemajuan SDM Indonesia. Basis SDM yang maju dalam pendidikan akan menjadi motivator dan peggerak kemajuan daerah dalam segala bidang. Dengan demikian, manusia unggul itu tidak hanya di Jakarta dan kota-kota besar, tapi merata di seluruh Indonesia. Semoga.�

«

»

RUANG PEMBACA Menghadapi Sampah Sampah menggunung, berserakan, kumuh dan menjijikan di berbagai tempat. Kenapa bisa seperti itu? Paling tidak ada tiga faktor yang menyebabkan fenomena “banjir” sampah ini. Pertama, mentalitas masyarakat yang masih jauh dari kesadaran akan pentingnya kebersihan. Kedua, sampah di negara ini belum dikelola secara profesional dengan memilah-pilah sifat dari sampah itu sendiri, mana yang plastik, nonplastik, basah, atau sampah tidak basah. Ketiga, upaya daur ulang perlu terus dikenali teknik-tekniknya dan disubur-luaskan. Di lain pihak, pemerintah wajib dan mesti mengampanyekan hidup bersih dengan membersihkan sampah dan memperlakukan sampah dengan baik sesuai dengan sifat zat dan bentuk sampah. Lalu perilaku masyarakat, komunitas bisnis, dan lain sebagainya, yang menyebabkan sampah bertambah banyak harus diperhatikan dan dibuatkan kebijakan yang membuat mereka tidak seenaknya menghasilkan sampah. Aries Musnandar Srigading Dalam Lowokwaru Malang

Setiap tulisan Gagasan/Perada yang dikirim ke Koran Jakarta merupakan karya sendiri dan ditandatangani. Panjang tulisan maksimal enam ribu karakter dengan spasi ganda dilampiri foto, nomor telepon, fotokopi identitas, dan nomor rekening bank. Penulis berhak mengirim tulisan ke media lain jika dua minggu tidak dimuat. Untuk tulisan Ruang Pembaca maksimal seribu karakter, ditandatangani, dan dikirim melalui email atau faksimile redaksi. Semua naskah yang masuk menjadi milik Koran Jakarta dan tidak dikembalikan. Redaksi tidak bertanggung jawab terhadap semua isi tulisan.

KORAN JAKARTA

®

“Pembajakan” Ilmuwan Oleh: Carunia M. Firdausy

B

eberapa waktu lalu kita dikagetkan dengan berita maraknya “pembajakan” ilmuwan (termasuk teknolog) Indonesia oleh pihak asing. Anehnya, komentar yang paling dominan dinyatakan khususnya oleh pihak pemerintah cenderung “membiarkan” hal tersebut terjadi. Argumentasinya, yakni karena “brain-drain” ilmuwan dipastikan membuahkan “brain-gain”. Artinya, ilmuwan yang dibajak pihak asing nantinya pada saat kembali ke tanah air dipastikan dapat memberikan sumbangan pengetahuan dan pengalaman yang diperolehnya untuk ibu pertiwi di kemudian hari. Ada pula argumentasi yang secara gamblang menyatakan ilmuwan yang dibajak berperan sebagai duta bangsa yang memengaruhi dunia, dan seterusnya. Argumentasi propembiaran di atas secara akal sehat memang sah-sah saja. Namun jika didalami lebih lanjut, implikasi dari pembiaran aran pembajakan ilmuwan tersebut justru tru tidak sesederhana argumentasi di atas. Malahan cepat atau lambat merugikan negara kita sendiri.. Oleh karen karena e a itu, “pembiaran” ran” tersebut wajib dikurangi, angi, jika tidak dapat diharamkan. haramkan. Mengapa demikian emikian ? Terdapat paling tidak empat at alasan penting mengapa demikian. Pertama, ilmuwan dii Indonesia masih merupakan manusia langka. ngka. Walaupun jumlah lah manusia langka tersebut ersebut tidak dapat dipastikan, astikan, namun dapat diperkirakan kirakan tidak lebih dari 1,3 juta a orang dari total penduduk berjumlah 237 juta orang. Kedua, pembajakan ilmuwan berarti rarti hilangnya investasi tasi (capital flight) manusia usia Indonesia yang berkualitas alitas di tengahtengah kebutuhan butuhan membangun bangsa. a. Apalagi, hampir sebagian terbesar erbesar ilmuwan tersebut dibiayai biayai oleh negara. Hal ini jauh h berbeda dengan n kebijakan yang ang dilakukan banyak negara a seperti Amerika,

Australia, Eropa, Jepang, Korea Selatan, India, dan Cina yang justru belakangan ini gencar memberikan insentif ekonomi maupun non-ekonomi untuk menarik ilmuwannya kembali berkiprah di negaranya masing-masing. Akibatnya, sumber pertumbuhan ekonomi negara tersebut lebih banyak dipasok dari ilmuwan dan bukan dari kelimpahan “resource endowment” negaranya. Jepang dan Korea Selatan serta Finlandia paling tidak merupakan tiga contoh ekstrem klasik yang kemajuan ekonominya dibangun oleh ilmuwan dan bukan oleh kelimpahan sumber daya alam. Lantas, mengapa kita masih saja berkeras kepala untuk tidak mau belajar dari keberhasilan bangsa-bangsa tersebut? Ketiga, pembiaran pembajakan ilmuwan bisa diartikan sebagai gagalnya negara dalam melayani dan melindungi para ilmuwan di rumah sendiri. Jika ini terus dibiarkan, bukan tidak mungkin negara kita pada suatu saat nanti hanya disesaki oleh sumber daya manusia lokal yang berkualitas kelas dua atau ke kelas ke tiga. Dan sebagai penggantinya

adalah bertambahnya ilmuwan “naturalisasi” di satu pihak, dan ilmuwan asing kelas dua yang menjadikan negeri ini sebagai ladang ekonomi kehidupannya di lain pihak. Ini berarti pemborosan devisa yang semestinya dapat dihemat. Dan keempat, para ilmuwan yang dibajak asing dipastikan tergerus jati dirinya sehingga sulit diharapkan untuk memberikan kontribusi kepakarannya bagi kemajuan negara ini selama bertugas di luar negeri. Pasalnya, bukan saja karena dasar pembajakan oleh asing bersifat komersial, melainkan juga karena proses pembajakan tersebut tidak melibatkan negara. Oleh karena itu, terlalu naif untuk menggunakan argumentasi pro pembajakan ilmuwan dengan berlindung pada argumentasi seperti yang banyak “didendangkan” beberapa pihak seperti disebutkan di atas. Lantas, bagaimana solusinya?

«

Bentuk kebijakan perlindungan pemerintah tentu bukan dengan cara ekstrem melarang ilmuwan untuk berkiprah ke luar negeri.

»

Solusinya Solusi untuk mengurangi pembajakan ilmuwan memang bukan semuanya harus ditangani oleh pemerintah. Namun juga tidak berarti pemerintah lepas tangan membiarkannya. Pemerintah sebagai pembuat kebijakan dan koordinator kebijakan wajib melakukan perlindungan dan pelayanan terhadap manusia langka tersebut. Bentuk kebijakan perlindungan pemerintah dengan tentu bukan de d ngan a cara melarang ekstrem m larang me ilmuwan untuk berkiprah ke luar negeri. Pasalnya, hal te tterrsebut bertentangan tang gan dengan

prinsip keterbukaan sebagai implikasi dari globalisasi dan apalagi menyikapi komitmen untuk membentuk ASEAN Economic Community (AEC) 2015. Adapun bentuk kebijakan perlindungannya dapat berupa kontrak kerja yang dibuat oleh pemerintah dan ilmuwan dengan pihak asing yang memerlukan. Prinsip “the more you get and the more I have” harus menjadi dasar inti penetapan kontrak kerja dimaksud. Dalam kontrak kerja itu yang utama penting untuk diatur yakni dimensi waktu dan kesediaan pihak asing untuk memberikan keluwesan kita untuk meminta bantuan kepada ilmuwan yang digunakan bilamana kepakarannya diperlukan. Walaupun diakui kesepakatan ini nyaris sulit dilakukan, namun bukan merupakan hal yang mustahil untuk dilakukan dalam kontrak kerja dimaksud. Hal ini karena ilmuwan langka memiliki “bargaining power” dalam suatu kontrak kerja dengan pihak yang memerlukan di luar negeri sehingga nyaris tidak akan ditolak. Selanjutnya, untuk kebijakan yang menyangkut “pelayanan”, jangan diarpenyediaan hak tikan sebatas hanya h (privilege) dalam arti ekoistimewa (privi nomi atau gaji yyang layak untuk para ilmuwan semata. Namun yang terutama adalah kebijakan penciptaan pelayanan bagi pelaksanaan profesi yang kondusif b ilmuwan. Masalah struktural sebagai ilmuwa dengan birokrasi dalam yang berkaitan d kebutuhan ilmuwan untuk penyediaan keb berkarya seperti sepert kebutuhan laboratoruang kerja yang rium, perpustakaan, perpustak tidak “sumpek”, dan dukungan melakukan riset dan kkomersialisasi hasil karuntuk difasilitasi oleh peyanya wajib un Konsep kerjasama ilmuwan merintah. Kons ABG (Academics, Busidalam format A yang nyaring diness and Government) Govern para petinggi negeri ini bunyikan oleh p selayaknya jangan jang ditunda-tunda lagi. Singkatnya, persoalan pembajakoleh pihak asing dalam an ilmuwan ol konteks negara yang masih berskala membangun seperti Indonesia sedang memba ini jangan diartikan sein bagai berkah yang harus b disyukuri, melainkan d sebagai musibah yang harus segera disikapi sebelum nasi menjadi bubur. Semoga. � Penulis adalah Guru Besar dan Profesor Riset Bidang Ekonomi -LIPI

KORAN JAKARTA/GANDJAR DEWA

PERADA

INFO BUKU

Membedah Kekerasan Massa Judul

: Massa, Teror dan Trauma; Menggeledah Negativitas Masyarakat Kita Penulis : F Budi Hardiman Penerbit : Lamalera dan Ledalero, Yogyakarta Tahun : I, Januari, 2011 Tebal : xlviii+234 halaman Harga : Rp49.000

K

ekerasan massa dalam berbagai bentuk dan motifnya belum benar-benar sirna di negeri ini. Melalui buku ini, F Budi Hardiman mencoba membaca fenomena kekerasan massa dalam perspektif filsafat bahwa kekerasan massa tidak lahir tanpa sebab. Sebab yang tidak hanya terkait dengan konteks sosial, tapi juga konteks kedirian manusia, yakni individu para pelaku kekerasan itu sendiri. Diri yang tidak semata-mata dibaca sebagai wujud fisik (tubuh), tapi juga nonfisik yang berkait erat dengan aspek psikologi dan mental. Kekerasan di antaranya berakar dari adanya heterofobia, perasaan takut akan “yang lain”. Sebuah ilustrasi menarik dipaparkan Hardiman. Pada 1999, fotografer Konrad R Mueller mengambil beberapa foto di Museum Sejarah Kedokteran Berlin Charite. Foto-foto yang kemudian dipamerkan itu terlihat ganjil: sosok-sosok janin terdeformasi bermata satu, berwajah tua, tanpa hidung, bungkuk, dan seterusnya. Gambaran kerusakan parah yang nyaris melenyapkan ciri-ciri kemanusiaan di dalamnya. Inilah contoh terbaik yang menjadi titik pijak untuk

« Kekerasan di antaranya

berakar dari adanya heterofobia, perasaan takut akan “yang lain”.

»

melihat persoalan heterofobia. Sosok-sosok terdeformasi itu begitu lain, tidak lazim, dan keluar dari standar normal yang dapat disebut sebagai manusia. Orang-orang yang melihatnya sekejap akan timbul perasaan jijik, ngeri, dan penasaran. Secara sederhana, itulah yang disebut dengan “yang lain”. Ia “lain”, meski jenisnya sama-sama manusia. Orang yang heterofobia cenderung melihat “yang lain” sebagai ancaman. Ada stigma yang memblokade manusia untuk membatasi kontak sosial dengan “yang lain” itu. Heterofobia adalah salah satu masalah karena dari sinilah—menurut Hardiman—bersumber kegagapan terhadap kelainan

di luarnya. Analisis struktural dan mental juga digunakan Hardiman untuk melihat kekerasan massa. Ada banyak teori tentang massa, antara lain Gustave Le Bon (bapak psikologi massa), dan dua muridnya: Sigmund Freud dan Ortega Y Gasset. Teori-teori mereka bertitik pada sisi mentalitas, melihat massa dengan pendekatan mental. Ini berbeda dengan teori-teori Marxis yang melihat massa dengan pendekatan strukturalistis bahwa massa beraksi tidak melulu karena emosi, tapi “strategis”: mengikuti kepentingan-kepentingan kelas yang bersifat objektif. Dengan demikian, aksi massa bersifat rasional. Hardiman lebih cenderung pada teori “tindakan kolektif” model Bader bahwa massa tidak melulu digerakkan oleh kemarahan, frustrasi, agresi, kebencian, atau ketidakpuasan seperti binatang buas yang lapar (pendekatan mental). Mereka juga tidak murni mengikuti orientasi strategis yang melekat pada kepentingan-kepentingan mereka. Aksi massa bukanlah “perilaku kolektif”, juga bukan “akibat logis” dari mekanisme-mekanisme struktural. Teori “tindakan kolektif” melihat aksi massa sebagai “tindakan”. Jika “perilaku” berkenaan dengan spontanitas naluriah, “tindakan” menyangkut kesadaran manusiawi (hlm 79). Kekerasan massa menurut teori “tindakan kolektif” adalah buah-buah ketidakadilan sosial (hlm 107). � Peresensi adalah Fajar Kurnianto, Alumnus UIN Jakarta

Judul

: Oegroseno : Pengabdian Polisi Tak Kenal Lelah Penulis : Yulhasni dan Arifin Saleh Siregar Penerbit : CV Prenada Jakarta Tahun : I, 2011 Tebal : xxxiv + 157 halaman Harga : Rp Oegroseno: Pengabdian Polisi Tak Kenal Lelah ini merupakan buku yang merekam jejak dan keberhasilan Ijren Oegroseno dalam pengabdianya sebagai polisi, yakni terutama sepak terjang Oegroseno selama menjabat sebagai Kapolda Sumatra Utara. Gagasan dan ide itu terangkum pada bagian demi bagian dalam buku ini. Buku ini dilengkapi dengan foto-foto kegiatan Oegroseno selama menjabat sebagai Kapolda Sumatra Utara. Mulai keakbraban dengan masyarakat biasa, hingga Kapolda Sumatra Utara ini terjun langsung ke lapangan dalam memburu para perampok perampokan Bank CIMB Niaga Cabang Aksara, disusul penyerangan Mapolsek Hamparan Perak. �

Pemimpin Redaksi: M Selamet Susanto Wakil Pemimpin Redaksi: Adi Murtoyo Asisten Redaktur Pelaksana: Adiyanto, Khairil Huda, Suradi SS, Yoyok B Pracahyo. Redaktur: Antonius Supriyanto, Dhany R Bagja, Marcellus Widiarto, M Husen Hamidy, Sriyono Faqoth. Asisten Redaktur: Ade Rachmawati Devi, Ahmad Puriyono, Budi, Mas Edwin Fajar, Nala Dipa Alamsyah, Ricky Dastu Anderson, Sidik Sukandar. Reporter: Agung Wredho, Agus Supriyatna, Benedictus Irdiya Setiawan, Bram Selo, Citra Larasati, Dini Daniswari, Doni Ismanto, Eko Nugroho, Hansen HT Sinaga, Haryo Brono, Haryo Sudrajat, Irianto Indah

Susilo, Muchammad Ismail, Muhammad Fachri, Muslim Ambari, Nanik Ismawati, Rahman Indra, Setiyawan Ananto, Tya Atiyah Marenka, Vicky Rachman, Wachyu AP, Xaveria Yunita Melindasari, Yudhistira Satria Utama Koresponden: Budi Alimuddin (Medan), Noverta Salyadi (Palembang), Agus Salim (Batam), Henri Pelupessy (Semarang), Eko Sugiarto Putro (Yogyakarta), Selo Cahyo Basuki (Surabaya) Bahasa: Yanuarita Puji Hastuti, Fadjar Yulianto Desain Grafis: Yadi Dahlan. Penerbit: PT Berita Nusantara Direktur Utama: M Selamet Susanto Direktur: Adi Murtoyo. Managing Director: Fiter Bagus Cahyono Manajer Iklan: Diapari Sibatangkayu Senior Sales Manager: Andhre Rahendra Adityawarman Manajer IT: Parman Suparman Asisten Manajer Sirkulasi: Turino Sakti Asisten Manajer Distribusi: Firman Istiadi Alamat Redaksi/Iklan/Sirkulasi: Jalan Wahid Hasyim 125 Jakarta Pusat 10240 Telepon: (021) 3152550 (hunting) Faksimile: (021) 3155106. Website: www.

koran-jakarta.com E-mail: redaksi@koran-jakarta.com

Tarif Iklan: Display BW Rp 28.000/mmk FC Rp 38.000/mmk, Advertorial BW Rp 32.000/mmk FC Rp 40.000/mmk, Laporan Keuangan BW Rp 17.000/mmk FC Rp 32.000/mmk, Pengumuman/Lelang BW Rp 9.000/mmk, Eksposure BW Rp 2.000.000/kavling FC Rp 3.000.000/kavling, Banner Halaman 1 FC Rp 52.000/mmk, Center Spread BW Rp 35.000/mmk FC Rp 40.000/mmk, Kuping (Cover Ekonomi & Cover Rona) FC Rp 9.000.000/Kav/Ins Island Ad BW Rp 34.000/mmk FC Rp 52.000 Obituari BW Rp 10.000/mmk FC Rp 15.000/mmk, Baris BW Rp 21.000/baris, Kolom BW Rp 25.000/mmk, Baris Foto (Khusus Properti & Otomotif ) BW Rp 100.000/kavling

Wartawan Koran Jakarta tidak menerima uang atau imbalan apa pun dari narasumber dalam menjalankan tugas jurnalistik


MONDIAL

®

Selasa

19 APRIL 2011

» Bom Mobil

5

LINTAS NEGARA AS Danai Oposisi Suriah WASHINGTON – Pemerintah Amerika Serikat (AS) secara diam-diam membiayai gerakan oposisi di Suriah, termasuk menyoroti berbagai aksi anti pemerintah melalui berbagai program melalui saluran televisi satelit. Demikian tulis koran Washington Post, Senin (18/4). Merujuk pada surat diplomatik dari Wikileaks, surat kabar itu memberitakan bahwa jaringan televisi Barada yang bermarkas di London, yang memulai siarannya pada April 2009, memberitakan protes massal di Suriah. Televisi Barada adalah rekan terdekat dengan Gerakan untuk Keadilan dan Pembangunan, jaringan televisi oposisi Suriah di pengasingan yang bermarkas di London. Surat diplomatik AS rahasia itu memperlihatkan bahwa Departemen Luar Negeri AS menyalurkan dana 6 juta dollar AS kepada kelompok itu sejak 2006. Unjuk rasa di Suriah menuntut diberlakukannya kebebasan lebih besar dan reformasi sejak 15 Maret lalu. Ini adalah gerakan yang tidak diduga sebelumnya oleh rezim Presiden Bashar al-Assad. Assad, minggu lalu, berjanji mencabut UU darurat yang hampir 50 tahun diterapkan di negara itu. � eka/AFP/AR-1

Anggota pa» sukan penjinak bom Thailand sedang memeriksa rongsokan mobil yang diledakan oleh sebuah bom, di Provinsi Yala, hari Senin (18/4). Pemerintah Thailand menduga serangan bom mobil, yang tengah di parkir di kawasan bisnis provinsi itu, dilakukan oleh kelompok separatis yang selalu menganggu keamanan provinsi tersebut. Bom mobil itu menewaskan seorang anggota para militer dan 23 warga sipil lainnya luka-luka.

» Protes Kenaikan Harga

AFP/MUHAMMAD SABRI

Pergolakan Libia I Inggris Tetap Tak Turunkan Pasukan Darat

1.000 Warga Tewas di Misrata Kapal IOM membawa 500 ton bantuan kemanusiaan, yaitu makanan, obat-obatan, mobil ambulans, dan tiga dokter. AJDABIYAH – Pasukan pemimpin Libia, Moamar Khadafi, hingga Senin (18/4), terus mengebom kota terbesar ketiga Libia yang dikuasai pemberontak, Misrata. Akibatnya, sekitar 1.000 orang tewas dan 3.000 lainnya luka-luka, kebanyakan warga sipil. Demikian dipaparkan juru bicara pemberontak atau oposisi dan administrator rumah sakit utama di Misrata. Juru bicara pemberontak, Abdubasset Abu Mzeireq, menyatakan pengeboman pasukan Khadafi ke Misrata, Minggu (17/4), menewaskan 17 orang dan melukai 100 lainnya, umumnya warga sipil. Laporan ini dibenarkan oleh Dr Khaled Abu Falgha, administrator rumah sakit utama kota itu. Serangan terus berlangsung hingga Senin. Wartawan kantor

berita AFP melaporkan, dalam serangan itu, pasukan Khadafi menggunakan bom curah, senjata yang penggunaannya telah dilarang dalam Konvensi Anti Bom Curah PBB (Perserikatan Bangsa-Bangsa) sejak Mei 2008. “Pasukan Khadafi tengah mengebom Misrata sekarang. Mereka menembakkan roket dan rudal ke sisi timur kota, Jalan Nakl el Theqeel, dan kawasan permukiman di sekitarnya,” kata Mzeireq. Misrata, kota terakhir di Libia barat yang masih dikuasai pemberontak, selama tujuh minggu terakhir terus dihujani bom oleh pasukan Khadafi. Abu Falgha menyatakan sedikitnya 1.000 orang tewas dalam serangan yang berlangsung selama berminggu-minggu itu, sementara 3.000 lainnya

luka-luka. “Delapan puluh persen korban tewas warga sipil,” papar Abu Falgha. Putra mahkota Libia, Saif al-Islam, membantah pasuk-

« Pasukan Khadafi

tengah mengebom Misrata sekarang. Mereka menembakkan roket dan rudal ke sisi timur kota, Jalan Nakl el Theqeel, dan kawasan permukiman di sekitarnya.

»

Abdubasset Abu Mzeireq JURU BICARA OPOSISI

an ayahnya telah menargetkan warga sipil sebagai sasarannya. “Kami tidak melakukan kejahatan terhadap rakyat kami sendiri,” kata Saif dalam wawancaranya dengan surat kabar yang

bermarkas di Amerika Serikat (AS), The Washington Post. Dalam wawancara yang berlangsung selama sejam di Tripoli itu, pria berusia 38 tahun ini juga menyatakan bukti-bukti bahwa pembantaian warga sipil oleh pasukannya merupakan berita palsu. Inggris, sebagai satu dari dua negara inisiator serangan koalisi internasional ke Libia, bersikukuh tak akan mengirimkan pasukan darat ke negeri di Afrika Utara itu. “Apa yang kami maksud adalah jelas. Tak akan ada pasukan Inggris di darat,” tegas Perdana Menteri Inggris David Cameron. Serangan koalisi internasional selama ini hanya melalui udara yang dilakukan oleh jetjet tempur. Hal ini untuk menciptakan zona larangan terbang sesuai mandat Resolusi 1973 PBB. Tugas serangan ini kini diambil alih NATO (North Atlantic Treaty Organization). Di bagian lain, sebuah kapal feri yang disewa badan migra-

Paska Bencana

Rakyat Jepang Inginkan Pemimpin Baru TOKYO – Banyak warga Jepang menginginkan perdana menteri baru memimpin pembangunan kembali negara itu yang rusak akibat gempa bumi dan tsunami. Demikian jajak pendapat surat kabar bisnis Nikkei, Senin (18/4), di Tokyo. Hasil jajak pendapat itu dikeluarkan di tengah kritikan terhadap Perdana Menteri Jepang Naoto Kan di parlemen. Ia dikritik karena dinilai tidak mampu menangani bencana yang menimpa negaranya. Hampir 70 persen responden yang disurvei Nikkei mengatakan PM Naoto Kan harus diganti. Juga, 70 persen responden menyebutkan renspons pemerintah dalam mengatasi kri-

sis nuklir ini tidak bisa diterima. Cara-cara Naoto Kan dalam mengatasi krisis nuklir ini terus dikritik di Parlemen pada hari Senin. Para oposisi di parlemen memperkirakan Kan kurang persiapan sejak awal. Buktinya, dia tidak dapat mengingat perincian data terakhir mengenai bentuk kecelakaan di Fukushima. “Perdana Menteri Kan bekerja keras, dan dia harus mengalami hal-hal sulit. Tetapi banyak orang mempertanyakan kepemimpinan Perdana Menteri Kan. Mungkin perdana menteri sendiri berpikir kepemimpinannya, tetapi sayangnya, 70 sampai 80 persen (responden) mengatakan dia

kemampuan kepemimpinannya kurang,” ungkap Masashi Waki, anggota parlemen dari Partai Demokratik Liberal (LDP) di komisi anggaran majelis tinggi parlemen Jepang. Menurut Masashi, Senin, di Tokyo, Jepang berpengalaman dengan berbagai krisis di masa lalu. Tetapi dia yakin ini adalah krisis terbesar dalam 65 tahun sejak berakhirnya Perang Dunia ke-2. Jajak pendapat lain yang dilakukan oleh Mainichi Shimbun memperlihatkan bahwa dukungan publik untuk kabinet naik 22 persen dari 19 persen bulan Februari. Adapun ketidaksetujuan terhadap pemerintah turun menjadi 54 per-

sen dari sebelumnya 60 persen. Sekitar 60 persen responden tidak memuji pemerintah dalam mengatasi krisis nuklir, sementara 28 persen memperlihatkan dukungan terhadap cara-cara PM Kan mengatasi krisis ini. Jepang kini juga tengah berjuang mengatasi masalah yang dihadapi PLTN Fukushima Daiichi. PLTN itu rusak sejak 11 Maret akibat bencana gempa dan tsunami sehingga membocorkan radiasi. Operator PLTN Fukushima, Tokyo Electric Power Co (TEPCO), berharap bisa mengatasi persoalan kebocoran itu dalam waktu enam bulan. � eka/Rtr/AFP/AR-1

REUTERS/JAMES AKENA

»

Pasukan keamanan Uganda menangkap pemimpin oposisi, Forum untuk Perubahan Demokratik, Kizza Besigye, di kawasan perkampungan Kasangati, ibu kota Kampala, Senin (18/4). Ia ditangkap karena protes menentang kenaikan harga pangan dan bahan bakar di Kampala.

si internasional, IOM (International Organization for Migration), hari Minggu, berlabuh di pelabuhan Kota Misrata. Kapal ini membawa 500 ton bantuan kemanusiaan, meliputi makanan, obat-obatan, mobil ambulans, dan tiga dokter. Begitu berlabuh, ratusan pengungsi yang panik langsung berjejalan berupaya naik ke kapal tersebut sehingga jalan masuk utama pelabuhan tertutup. Kepala misi IOM di Libia, Jeremy Haslam, menyatakan kepanikan itu akhirnya mereda setelah beberapa anggota pasukan pemberontak berhasil membantu menenangkan massa. Haslam juga menyatakan tugas utama IOM dan organisasi bantuan kemanusiaan lainnya saat ini adalah mengevakuasi warga non-Libia dari Misrata, yang kebanyakan berasal dari Mesir, Chad, Ghana, dan Nigeria. Mereka akan dibawa ke Benghazi, ibu kota de facto kubu pemberontak, sebelum diterbangkan ke Mesir untuk repatriasi. � dng/AFP/Rtr/I-1

AS Dituduh Adu Domba Iran-Arab TEHERAN – Presiden Iran Mahmoud Ahmadinejad menuduh Amerika Serikat (AS) berupaya mengadu domba Iran dengan tetangganya, negara-negara Arab. Ia memperingatkan AS bahwa upaya adu domba ini akan gagal. “Amerika dan sekutu-sekutunya tengah mencoba menciptakan ketegangan Iran – Arab, mereka mencoba menciptakan perpecahan antara kaum Syiah dan Suni, namun upaya mereka ini akan gagal,” kata pemimpin garis keras Syiah ini dalam pidato yang disampaikannya dalam parade tahunan Hari Angkatan Bersenjata Iran, Senin (18/4) di Teheran . Ahmadinejad juga meramalkan kawasan yang disebutnya sebagai Timur Tengah baru akan tercipta. Berbeda dengan Timur Tengah lama (yang didominasi pengaruh AS serta Israel), kawasan Timur Tengah baru ini akan sepenuhnya merdeka, bebas dari campur tangan kedua negara tersebut. Ahmadinejad menyuarakan tuduhannya ini setelah sehari sebelumnya, Minggu (17/4), enam negara Arab yang tergabung dalam Dewan Kerja Sama Teluk, GCC (Gulf Cooperation Council) bersama-sama mendesak Iran menghentikan campur tangannya dalam GCC. Mereka bahkan meminta Dewan Keamanan PBB bertindak tegas atas campur tangan Iran ini. GCC merupakan negara-negara Arab yang pemerintahannya dikuasai kubu Suni, berbeda dengan Iran yang pemerintahannya dikuasai kubu Syiah. � dng/AFP/I-1

FORMULIR BERLANGGANAN TANGGAL LAYANAN : Tanggal

Bulan

Tahun

NAMA : TEMPAT/TGL LAHIR : PENDIDIKAN : AGAMA :

HOBI :

ALAMAT : KOTA :

PROVINSI :

TELEPON RUMAH :

KANTOR :

HANDPHONE : PEKERJAAN : PERUSAHAAN : JABATAN : ALAMAT KANTOR : FAX :

E-MAIL :

SAAT INI BERLANGGANAN KORAN: 1. 2.

Pemilu Malaysia

Kekuatan Barisan Nasional Terancam KUALA LUMPUR – Perdana Menteri Malaysia Najib Razak tidak mungkin meminta digelarnya pemilu lebih awal setelah hasil pemungutan suara negara bagian Sarawak memperlihatkan hasil yang tidak baik. Barisan Nasional (BN) yang mengusung Perdana Menteri kehilangan dukungan. Kekuatan bergeser ke kubu oposisi. Demikian diungkapkan analis, Senin (18/4). Meski demikian, Koalisi BN masih memegang mayoritas, yakni dua pertiga suara, setelah pemungutan suara hari Sabtu di Sarawak mengeluarkan hasil. Tetapi oposisi justru memperoleh hasil terbaik selama hampir seperempat abad di

negara kaya sumber daya di Pulau Kalimantan itu. Pemungutan suara itu merupakan alat ukur popularitas terpenting Perdana Menteri Najib yang sudah banyak mengeluarkan uang untuk pembangunan di perdesaan. Beberapa pengamat mengatakan hasil pemungutan suara itu merupakan ujian yang paling krusial bagi BN sejak pemilihan umum tahun 2008, ketika lawan politiknya merebut sepertiga kursi parlemen. Hal itu mengancam cengkeraman kekuasaan BN yang sudah berjalan setengah abad di negara bagian itu. Dalam pemungutan suata hari Sabtu (16/4) di Sarawak, BN

meraih 55 kursi, sementara partai oposisi pimpinan Anwar Ibrahim, aliansi Pakatan Rakyat, memperoleh 15 kursi, dan seorang calon independen menguasai satu kursi. Pada masa lalu, BN menguasai 63 kursi dan oposisi hanya delapan. Menurut ketentuan di Malaysia, bila partai menguasai mayoritas dua pertiga kursi, koalisi BN tetap memegang kendali tanpa halangan apa pun. 55 Persen Namun, analis politik, Khoo Kai Peng, mengatakan Najib telah mengalami kerugian “besar”. Popularitasnya di kalangan pemilih tenggelam bila di-

bandingkan dengan kinerja BN di Sarawak tahun 2006. “Perolehan suara BN pada pemungutan suara itu turun delapan poin menjadi 55 persen. Ini adalah jumlah besar untuk sebuah negara bagian yang secara tradisional telah menjadi benteng bagi BN,” katanya. Khoo mengatakan hasil di Sarawak memperlihatkan bahwa perolehan kursi parlemen di Sarawak dan Sabah sangat penting. Di Sarawak, tersedia 31 kursi parlemen, dan BN mengguasai 29, sedangkan di Sabah, BN memiliki 24 dari 25 kursi, sementara oposisi hanya memiliki tiga kursi di dua negara bagian itu. � eka/AFP/AR-1

3.

PAKET BERLANGGANAN Bulanan

Rp 33.000

12 BULAN

Rp 350.000

PEMBAYARAN HANYA MELALUI REKENING

PT BERITA NUSANTARA

Bank Mandiri cabang Sarinah 103 000 48 815 26 Bank Permata cabang Menara Thamrin 400 11 888 23

HOTLINE TELP. (021) 319 355 33 FAX. (021) 315 4601 sirkulasi@koran-jakarta.com


6

Selasa

19 APRIL 2011

LINTAS WILAYAH Jalur Sepeda Diusulkan Ditambah JAKARTA – Setelah jalur sepeda rute pendek Taman Ayodya-Blok M disetujui, Komite Sepeda Indonesia (KSI) mengusulkan penambahan jalur sepeda di bawah jalan layang Antasari-Blok M, sepanjang jalur Kanal Banjir Timur (KBT) dan di bawah jalan tol Cililitan-Tanjung Priok. Usulan ini dilakukan seiring dengan terus bertambahnya pecinta sepeda di DKI Jakarta. Ketua KSI yang juga Wali Kota Jakarta Selatan Syahrul Effendi mengatakan, usulan jalur sepeda juga sudah dimasukkan dalam Rancangan Tata Ruang Wilayah (RTRW) 2030. “Embrionya memang dari Jakarta Selatan, tapi kami juga ingin memfasilitasi para pesepeda di wilayah lain,” ujarnya, Senin (18/4). Setelah proyek pembangunan jalan layang Antasari-Blok M selesai, pihaknya juga mengusulkan agar dibangun jalur sepeda di bawah jalan layang tersebut. Karena nantinya, arus lalu lintas di Jalan Antasari akan berpindah ke atas, sehingga bisa memungkinkan dibuatnya jalur sepeda. Ia menjelaskan, pembuatan jalur sepeda rute pendek Taman Ayodya-Blok M sepanjang 1,5 kilometer telah masuk tahap akhir. Rencananya, pada Mei, rute pendek itu dapat digunakan bagi masyarakat umum. Menurutnya, tersedianya jalur sepeda dapat merangsang masyarakat beralih menggunakan kendaraan ramah lingkungan, sehingga dapat mengurangi gas buang dan dapat memperbaiki lingkungan. “Sepeda ini selain kendaraan ramah lingkungan juga murah dan sehat,” tandasnya. � mza/P-2

Empat Balita Gizi Buruk Dirawat di Puskesmas JAKARTA – Dinas Kesehatan DKI Jakarta memerintahkan Puskesmas Kalideres merawat 4 balita terkena gizi buruk, warga Jalan Kali Sekretaris I RT 15/07, Kelurahan Tanjung Duren Utara, Kecamatan Grogol Petamburan, Jakarta Barat, hingga berat badannya normal. Seluruh biaya pengobatan di puskesmas digratiskan. Keempat balita penderita gizi buruk itu, masing-masing bernama Bintang (10 bulan) dengan berat 6,4 kilogram, Salimatun Hasanah (2,3 bulan) dengan berat 6,2 kilogram, Tirta (2,8 bulan) berat 9 kilogram, dan Damar (1,2 bulan) berat 6,1 kilogram. Dalam dunia kesehatan, berat badan ideal balita usia 14 bulan adalah 10,4 kilogram. “Masalah gizi buruk terhadap empat balita di kawasan Grogol sudah ditangani oleh Puskesmas Kalideres. Sampai sekarang, keempat balita tersebut sudah dirawat inap hingga mencapai berat badan normal seberat 10,4 kilogram,” kata Kepala Dinas Kesehatan DKI Jakarta, Dien Emmawati, Senin (18/4). Menurut Dien, perawatan di puskesmas lebih intensif dibandingkan rumah sakit. Sebab, perawatan di rumah sakit umum biasanya akan selesai jika anak penderita gizi buruk sudah sembuh, dan si anak diperbolehkan pulang, sedang di puskesmas, anak penderita gizi buruk akan dirawat hingga sembuh dan mencapai berat badan ideal. � mza/P-2

MEGAPOLITAN

KORAN JAKARTA

®

Birokrasi Perizinan l Pergub Tak Beratkan Pengembang

Lokasi Rusun Harus Strategis Pembangunan rumah susun sederhana yang terlalu padat akan berdampak buruk secara sosial. Semakin padat penduduk, semakin besar munculnya rasa tidak aman. JAKARTA – Pembangunan rumah susun sederhana (rusuna) di DKI Jakarta harus memperhatikan keselamatan, keamanan, dan kenyamanan bagi penghuninya. Untuk memberikan ruang gerak bagi para penghuninya, bangunan rusunawa tidak boleh padat atau sempit. Direktur Pusat Studi Properti Indonesia (PSPI) Panangian Simanungkalit mengatakan lokasi rusuna juga harus strategis dan punya akses transportasi yang mudah dan murah. Hal itu disebabkan target rusuna adalah kalangan menengah ke bawah. “Akses transportasi penting diperhatikan mengingat biaya transportasi di Jakarta tinggi. Artinya rusuna harus di lokasi yang strategis dan aksesibilitas yang tinggi,” kata dia, Senin (18/4). Menurut Panangian, jika rusuna dipaksakan terlalu padat, secara sosial dampaknya sangat buruk, yakni munculnya perasaan tidak nyaman dari setiap penghuni. “Teori sosial menyebutkan bahwa semakin padat penduduk, semakin kuat muncul perasaan tidak aman. Kalau ini terjadi, maka dampaknya bisa memunculkan chaos atau benturan.” Karena itu, menurut Panangian, tidak salah jika ada pembatasan sesuai dengan Pergub

Jakarta, Prijanto mengeluhkan bahwa minat pengembang untuk membangun rumah susun sederhana di DKI Jakarta sangat rendah.

KORAN JAKARTA/BRAM SELO AGUNG

RUSUNAWA MARUNDA l Suasana rumah susun sederhana sewa (rusunawa) Marunda, Jakarta Utara, beberapa waktu lalu. Pemprov DKI Jakarta berencana membangun sembilan blok rusunawa yang terdiri dari 900 unit pada tahun ini. tersebut. Akan tetapi pergub juga harus memberikan solusi yang terbaik, seperti memberikan restribusi yang murah dan perizian yang mudah. Tidak seperti sekarang ini. Sebelumnya, Ketua Umum Realestat Indonesia (REI) DKI Jakarta Setyo Maharso meminta agar Pemprov merevisi Peraturan Gubernur (Pergub) 27/2009 tentang Rusuna. Alasannya, di dalam pergub tersebut terdapat aturan yang membatasi pengembang untuk membangun rumah susun. Pembatasan yang terdapat pada pergub tersebut adalah

luas lahan pembangunan maksimal 3 hektare, KLB (koefisien lantai bangunan) hanya 3,5 lantai, KDH (koefisian dasar hijau) 2 meter persegi per penghuni, dan ketinggian rusuna maksimal 20 lantai. Menurut Setyo, dengan adanya pembatasan tersebut, REI merasa tidak bisa berbuat maksimal membangun perumahan untuk rakyat. Hal ini tidak sebanding dengan jumlah warga Jakarta yang ingin memiliki rusuna. “Jika kami memiliki dana 100 miliar rupiah, bisa membangun rusuna setinggi 40 lantai.

Karena dilarang oleh Pergub, maka harus membangun dua kali. Otomatis biaya pembangunan tersebut akan bertambah karena harus membeli lahan baru. Selain itu, biaya pembangunan dari awal lagi sehingga harganya bertambah dua kali lipat,” papar Setyo. Pergub tersebut akan berdampak pada harga jual yang lebih mahal. Menurut dia, hal itu bisa menghambat program pemerintah pusat dalam menyediakan rumah untuk warganya. Seperti diberitakan, sebelumnya Wakil Gubernur DKI

Siap Menyempurnakan Kepala Dinas Perumahan dan Gedung Pemprov DKI Jakarta Agus Subardono mengatakan pihaknya akan mempelajari keluhan yang disampaikan oleh REI. Jika nantinya ditemukan kekurangan, akan dilakukan penyempurnaan atau revisi pergub. Kendati demikian, dia mengatakan bahwa pembatasan dalam pergub itu bertujuan mencegah masalah sosial di tengah lingkungan rusuna. “Jika dalam satu gedung ada 1.000 orang, ini berarti sama dengan satu kelurahan. Kita juga harus mempersiapkan keamanan, aparatur pemerintah yang mengurus warga di sana.” Jadi, lanjutnya, pergub tersebut tidak semuanya memberatkan pihak pengembang. Pergub itu juga memberikan kemudahan, antara lain membebaskan pengembang untuk menyediakan lahan parkir yang sesuai dengan kemampuan mereka dan beberapa fasilitas sosial lainnya, seperti taman dan lapangan. Terkait dengan adanya keluhan susah mengurus IMB (izin mendirikan Bangunan), Agus menyatakan bahwa pihaknya akan berkoordinasi dengan wali kota, Dinas Tata Ruang, Bapeda (Badan Perencanaan Pembangunan Daerah), dan Dinas Penataan dan Pengawasan Bangunan (P2B). “Kita memang ada rencana untuk bertemu dengan dinas terkait untuk membahas masalah IMB. Jika ada bagian dari pengurusan yang dinilai memperlambat, akan kita perbaiki. Kita akan selalu memperhatikan aspirasi masyarakat,” kata Agus. � mza/frn/P-2

Pengamanan Wilayah

Polda Perketat Keamanan

DOK KJ

Franky Mangatas Pandjaitan

JAKARTA – Polda Metro Jaya meningkatkan kewaspadaan pasca ledakan bom di Masjid Adz-Dziqra Markas Polresta Cirebon, Jawa Barat, Jumat (15/4). Pengetatan keamanan meliputi sterilisasi terhadap pengunjung tamu di Polda Metro Jaya, Polres Metro, dan Polsek Metro dengan melibatkan pasukan penjinak bom. “Kami telah melakukan langkah pengetatan keamanan hingga tingkat Polsek,” kata Kepala Biro Operasi Polda Metro Jaya Kombes Sujarno, Senin (18/4). Ia mengatakan seluruh tamu maupun kendaraan yang masuk ke Polda Metro Jaya akan diperiksa petugas. Perwira menengah kepolisian itu menyatakan peningkatan kewaspadaan dilakukan berdasarkan informasi dan perkembangan situasi di lapangan pasca ledakan bom di Markas Polresta Cirebon. Polda Metro Jaya juga mengerahkan kesiapan personel dan peralatan guna mengantisipasi terulangnya kejadian ledakan bom. Bahkan sejumlah perwira menengah di Polda Metro Jaya dan jajarannya di-

KJ/BRAM SELO AGUNG

Baharudin Jafar

kerahkan menjadi pengamat keamanan di wilayah. Terkait dengan persiapan pengamanan Jumat Agung yang jatuh pada Jumat (22/4) dan Hari Paskah yang jatuh pada Minggu (24/4), Sujarno mengatakan, Polda Metro Jaya mengerahkan sekitar 19.000 personel guna mengamankan dua hari besar itu. Petugas akan memfokuskan pengamanan di tempat ibadah dan gedung yang dijadikan lokasi perayaan. “Kita sudah berikan petunjuk kepada polres dan jajaran

untuk kesiapan pengamanan Paskah,” kata dia. Sujarno menyebutkan pengerahan petugas dilakukan secara bertahap dengan mempertimbangkan perkembangan situasi keamanan. Selain menyiapkan anggota yang memadai, pemimpin Polda Metro Jaya menginstruksikan agar pejabat kepolisian wilayah menggelar razia di lokasi rawan. Razia difokuskan pada penggunaan senjata tajam, senjata api, dan keberadaan benda mencurigakan. Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Baharudin Jafar menambahkan pihaknya meminta seluruh rukun tetangga dan rukun warga mendata kembali warga-warganya yang selama ini tinggal di lingkungannya. Pendataan ulang ini dilakukan untuk meminimalisasi adanya orang-orang baru yang tinggal namun sikap dan tindakannya mencurigakan. “RT dan RW sudah kami imbau melalui Babinkamtibnas agar mengecek secara detail warganya. Bila menemukan hal yang mencurigakan, diharapkan langsung melapor ke polisi,” ujarnya. � frn/P-2

Pendapatan Daerah

Pajak Reklame Bisa Terlampaui JAKARTA – Untuk menggenjot pendapatan asli daerah (PAD), khususnya dari sektor reklame, Dinas Pelayanan Pajak (DPP) Provinsi DKI Jakarta disarankan melakukan terobosan. Dari data DPP, selama tiga tahun terakhir, PAD pajak reklame tidak mencapai target. Pada 2010 lalu, dari proyeksi penerimaan sebesar 275 miliar rupiah, pajak reklame hanya terealisasi 258 miliar rupiah atau 93,83 persen. Tahun ini, Pemprov DKI Jakarta menargetkan penerimaan dari pajak reklame sebesar 330 miliar rupiah. Koordinator Presidium Himpunan Masyarakat untuk Kemanusiaan dan Keadilan (Humanika) Jakarta M Syaiful Jihad menyatakan DPP sebenarnya dapat dengan mudah melampaui target pajak dari

sektor reklame jika melibatkan pihak ketiga. ”Kami yakin target dari pajak reklame tahun 2011 akan terlampaui apabila DPP DKI melibatkan pihak ketiga dalam melakukan pendataan objek reklame,” kata dia, Senin (18/4). Dalam hitungan Humanika Jakarta, jika pihak ketiga dilibatkan dalam pendataan reklame, Pemprov DKI Jakarta tidak hanya mampu melampaui target tahun ini sebesar 330 miliar rupiah, lebih dari itu bahkan mampu melebihi target lebih dari 200 persen atau lebih dari 660 miliar rupiah. Sebagai contoh, reklame indoor di Plaza Indonesia yang wajib pajaknya sangat patuh belum dipungut seluruhnya karena tidak terdata. “Kami te-

lah melakukan survei dan segera melakukan akurasi data reklame di beberapa gedung perbelanjaan (mal) untuk bahan perbandingan dengan data yang dimiliki DPP,” jelas Syaiful. Sebelumnya, untuk meningkatkan pendapatan dari sektor pajak, Pemprov DKI Jakarta berencana menertibkan sejumlah reklame ilegal. “Kami telah membongkar 3.780 reklame yang melanggar aturan, termasuk yang telah habis masa waktunya selama 2010. Dengan rincian, 297 reklame di Jakarta Pusat, 631 reklame di Jakarta Selatan, 364 reklame di Jakarta Timur, 1.607 reklame di Jakarta Barat, dan 881 reklame di Jakarta Utara,” kata Kepala Dinas Pelayanan Pajak DKI Jakarta Iwan Setiandi. � mza/P-2


KORAN JAKARTA

SPORT

®

Selasa

19 APRIL 2011

Rusia Tantang Ceko di Final Piala Fed MOSKWA – Rusia berhasil menyingkirkan juara bertahan Italia untuk melaju ke final Piala Fed. Ini merupakan final pertama Rusia setelah terakhir kali tampil di partai puncak, tiga tahun silam. Pada hari kedua laga semifinal, Minggu (17/4) dini hari WIB, Rusia hanya membutuhkan satu kemenangan setelah unggul 2-0 pada hari pertama. Kepastian Rusia melaju ke final diperoleh berkat keberhasilan petenis peringkat tiga dunia Vera Zvonareva menundukkan Roberta Vinci (6-4, 6-2) di pertandingan ketiga. Keperkasaan Rusia tidak luntur di dua pertandingan berikutnya. Kendati telah memastikan lolos ke final, namun Rusia tetap tampil meyakinkan. Itu dibuktikan dengan kemenangan yang diraih Anastasia Pavlyuchenkova yang menundukkan Sara Errani 7-6 (5), 7-6 (4), serta ganda Pavlyuchenkova/Ekaterina Makarova yang mengalahkan Alberta Brianti/ Maria-Elena Camerin dengan skor 7-6 (3), 6-1. Rusia pun akhirnya menang telak 5-0. “Ini kemenangan emosional buat saya. Saya sadar, kemenangan akan membawa tim unggul 3-0 dan melaju ke final. Maka dari itu, saya sempat gugup dan melakukan banyak kesalahan dibanding di pertandingan pertama lalu,” kata Zvonareva yang jadi penentu kemenangan Rusia, Senin (18/4) WIB. Sebaliknya, bagi Italia, kekalahan ini praktis memupus ambisi untuk mempertahankan gelar. Akan tetapi, Italia bisa sedikit berkilah karena kegagalan ini didapat karena dua petenis unggulannya absen. Francesca Schiavonne menarik diri karena ingin fokus mempersiapkan diri tampil di Prancis Terbuka, sedang Flavia Pennetta terpaksa mundur karena dibelit cedera bahu. Dengan hasil ini, Rusia yang pernah empat kali menjuarai Piala Fed sejak 2004 hingga 2008 akan menghadapi Republik Ceko di final pada 5-6 November mendatang. Ceko memastikan tiket final setelah menyingkirkan Belgia dengan skor ketat 3-2. Keberhasilan ini juga merupakan yang pertama bagi Ceko sejak terakhir menjadi juara pada 1998. � ben/Rtr/S-1

Vera Zvonareva REUTERS/GRIGORY DUKOR

HASIL & JADWAL Hasil “Playoff” NBA Senin (18/4) WIB San Antonio LA Lakers

98 vs

101

Memphis

100 vs

109

New Orleans

Boston Celtics

87 vs

Oklahoma City

107 vs

85 New York Knicks 103

Denver Nuggets

Selasa (19/4) WIB Miami Heat

vs

Philadelphia 76ers

Chicago Bulls

vs

Indiana Pacers

Dana Pembukaan SEA Games 2011 Belum Cair

REUTERS/LUCY NICHOLSON

LAKERS DIPERMALUKAN I Bintang LA Lakers Kobe Bryant (kiri) mencoba memasukkan bola saat diblok pemain New Orleans Hornets, Aaron Gray pada game 1 babak playoff NBA Wilayah Barat di Los Angeles, California, Senin (18/4) WIB. Di laga itu, Lakers takluk 100-109 atas Hornets.

Lakers dan Spurs Takluk Juara bertahan, LA Lakers, dan penguasa Wilayah Barat, San Antonio Spurs, seakan-akan antiklimaks setelah takluk di laga perdana babak playoff. LOS ANGELES – Dua tim unggulan Wilayah Barat, Los Angeles Lakers dan San Antonio Spurs, harus menelan pil pahit setelah takluk pada laga pembuka di babak penentuan NBA. Juara bertahan Lakers tersandung di laga perdana putaran pertama babak penentuan setelah ditekuk New Orleans Hornets 100-109 di Staples Center, Senin (18/4) WIB. Spurs, di luar dugaan, dipermalukan tim tamu, Memphis Grizzlies, dengan skor 98 -101. Atmosfer optimistis juga sempat menyelimuti publik Staples Center di awal pertandingan. Lakers jelas lebih diunggulkan untuk memenangi laga perdana dengan format best of seven ini. Namun, di kuarter pertama, Lakers justru ketinggalan satu bola (26-24) dari tim tamu. Tuan rumah semakin tertinggal (55-47) di akhir babak pertama. Lakers tidak pernah berhasil unggul sepanjang babak kedua meski bintangnya, Kobe Bryant, tampil gemilang dengan mencetak 34 poin. Torehan poin Lakers sempat membaik di kuarter ketiga dengan tambahan 25 poin. Meski demikian, juara bertahan NBA ini tetap tertinggal 73-72 di akhir kuarter ketiga. Bahkan permainan Hornets semakin menggila di kuarter terakhir. Lewat permainan cemerlang bintang mereka, Chris Paul, yang menorehkan 33

poin, Hornets akhirnya mengakhiri perlawanan Lakers (109-100) di laga pertama ini. Lakers akan kembali menjamu Hornets pada laga kedua di Staples Center, Rabu (20/4) nanti. Pelatih Lakers, Phil Jackson, menilai salah satu faktor kekalahan timnya adalah lambatnya transisi Lakers dalam membangun serangan atau pun pertahanan. “Pertahanan kami telat. Saya pikir kami telat dalam segala hal. Mereka (Hornets) bermain agresif. Saya pikir tim kami terlalu menghormati Hornets,” ujar Jackson seusai pertandingan. Dengan hasil ini, Hornets untuk sementara berhasil mengungguli Lakers (0-1) pada laga playoff yang memainkan sistem best of seven. Lakers berpeluang menyamakan kedudukan karena game kedua, dua hari berselang, masih akan dimainkan di Staples Center. Hasil mengecewakan juga diraih tim unggulan San Antonio Spurs. Unggulan pertama Wilayah Barat ini dipaksa menyerah oleh tim buncit yang lolos playoff, Memphis Grizzlies. Parahnya lagi, kekalahan 101-98 didapat Tony Parker dan kawan-kawan di hadapan publiknya sendiri di AT&T Center. Tak jauh berbeda dengan kekalahan yang dialami Lakers, kekalahan Spurs kali ini juga dikarenakan permainan mereka terlambat panas. Di

kuarter pertama, Parker dan Tim Duncan yang diplot sebagai motor penggerak tim gagal menjalankan tugasnya dengan baik. Sebaliknya, Zach Randolph sukses memimpin rekan-rekannya tampil trengginas hingga sukses unggul 27-22. Tidak ingin malu dari Grizzlies, anak-anak Spurs bangkit dan tampil dominan di dua kuarter berikutnya. Sumbangan 16 poin Duncan berhasil mengantar Spurs berbalik unggul (74-70) di akhir kuarter ketiga. Pertarungan ketat mewarnai jalannya kuarter penentuan. Kedua tim terus terlibat duel sengit dalam perolehan angka. Petaka bagi Spurs akhirnya datang setelah sebuah lemparan tiga angka Shane Battier di sisa 23,9 detik membawa Grizzlies unggul 101-98 yang bertahan hingga pertandingan usai. Ini merupakan hasil yang sangat mengesankan buat Grizzlies yang hanya menempati posisi delapan (akhir) di musim reguler. Zach Randolph tampil sebagai motor utama Hornets dengan mencetak 25 poin dan 14 rebounds. Sumbangan 20 poin yang dibukukan Tony Parker gagal mengantarkan Spurs meraih kemenangan. Game kedua yang kembali akan dimainkan di markas Spurs, AT&T Arena. Celtics Menang Tren buruk tim-tim unggulan yang kalah di laga pembuka tidak dialami Boston Celtics. Finalis musim lalu itu sukses menumbangkan New York Knicks pada laga perdana babak penentuan NBA. Meski menang, Celtics meraihnya dengan susah payah. Tim asuhan Doc Rivers ini

dipaksa bertarung ketat oleh tamunya, Knicks, di TD Garden, Senin WIB. Bahkan, Celtics sempat nyaris kalah karena berada dalam posisi tertinggal menjelang akhir laga. Beruntung, Ray Allen tampil sebagai bintang dengan tembakan tiga angka untuk memastikan kemenangan Celtics dengan skor tipis, 87-85. Duel antara tim peringkat tiga (Celtics) dan enam di klasemen reguler Wilayah Timur ini berlangsung ketat sejak awal. Di kuarter pertama, hanya setengah bola yang memisahkan jarak poin kedua tim. Celtics unggul 2423. Namun, situasi berbalik 180 derajat di kuarter kedua. Kombinasi Chauncey Billups, Amare Stoudemire, dan Carmelo Anthony sukses membuat para penggawa Celtics tidak berkutik. Knicks pun berhasil membalikkan keadaan seusai mencetak 28 angka, berbanding 13 milik Celtics. Paro pertama ditutup dengan keunggulan 51-39 untuk Knicks. Tidak ingin bernasib sama dengan dua tim unggulan lainnya, LA Lakers dan San Antonio Spurs, yang kalah di pertandingan pertama, Celtics langsung bangkit di awal paro kedua. “Big Three” Ray Allen, Paul Pierce, dan Kevin Garnett balik menekan Knicks untuk membawa Celtics berbalik unggul 87-85 hingga akhir laga. Tidak hanya sukses menjadi pahlawan kemenangan, Allen juga sukses memecahkan rekor NBA milik Reggie Miller yang telah mencetak 2.560 tembakan tiga angka. Allen tampil sebagai top performer di laga ini dengan raihan 24 poin, enam rebound, dan satu assist. � ben/Rtr/AFP/S-1

Chris John Enggan Bertanding di Amerika JAKARTA – Manajer Chris John, Craig Cristian, memastikan tidak menginginkan rematch melawan Daud “Cino” Yordan. Selain itu, Craig juga tak ingin “The Dragon” pindah kelas atau bertanding di luar badan tinju WBA serta bertanding di Amerika Serikat untuk duel berikutnya. “Tidak ada rematch untuk pertarungan ini,” ujar Craig dalam jumpa pers usai pertarungan di JIE Expo, Pekan Raya Jakarta, Kemayoran, Minggu (17/4) dini hari, kemarin. Kendati belum menentukan calon lawan Chris John berikutnya, pelatih asal Australia itu berharap siapa pun yang menginginkan sabuk juara Chris John harus datang ke Indonesia untuk mengambilnya. “Chris John adalah super champions yang paling lama mempertahankan gelar juara yang dimilikinya. Kalau ada yang menginginkan sabuknya, sebaiknya datang ke sini untuk mengambilnya,” tegasnya. Chris John saat ini merupakan Super Champions kelas bulu (57,1 kg) versi badan tinju dunia WBA.

7

Craig menegaskan, Chris John tidak akan pindah jalur dan akan tetap berusaha mempertahankan gelarnya tersebut. “Belum ada petinju yang mampu mempertahankan gelarnya selama Chris John. Kami akan tetap berusaha mempertahankannya. Saya akan mencari pertarungan yang menghasilkan banyak uang bagi Chris John,” sambungnya. Di kelas bulu versi WBA, ada dua nama yang punya reputasi besar saat ini. Pertama adalah juara dunia WBA Jonathan Barros (Argentina) dan pemegang gelar unifikasi WBA-IBF asal Kuba, Yuriorkis Gamboa. Mengenai Gamboa, Craig tidak bersedia membawa Chris John bertarung di Amerika Serikat. Selain khawatir faktor nonteknis yang akan memihak Gamboa, Craig ingin keuntungan dari duel ini mengalir ke Indonesia. “Indonesia punya Super Champion Chris John. Kalau duel lawan Gamboa digelar di Amerika Serikat, maka keuntungan dari tayangan televisi berbayar tidak akan mengalir ke Indonesia. Saya

KORAN JAKARTA/ M. FACHRI

TOLAK TANDING ULANG I Chris John meluapkan kegembiraannya seusai mengalahkan Daud Yordan pada duel perebutan gelar di Hall D Kemayoran, Jakarta, Minggu (17/4). Chris John menolak tanding ulang melawan Yordan, kendati belum menentukan calon lawan selanjutnya. ingin Chris bertarung di Indonesia dan membawa uang banyak ke negaranya. Kalau Gamboa menginginkan gelar Chris John, silakan datang dan mengambilnya sendiri

ke Indonesia,” ujarnya. Chris John kembali mempertahankan gelarnya saat bertemu Daud “Cino” Yordan, Minggu 17 April 2011. Dalam pertarungan

12 ronde yang digelar di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, tersebut, Chris John menang angka mutlak. “Saya tidak memikirkan mengenai penilaian wasit. Saya hanya belum puas dari penampilan saya. Apa yang saya inginkan belum bisa saya jalankan seluruhnya. Kalau memang ada kesempatan saya ingin rematch,” ujar Cino didampingi pelatihnya, Damianus Yordan. Namun rematch tersebut tampaknya tak akan terwujud karena kubu Chris John tidak menginginkannya. Sementara itu, kedua petinju terbaik Indonesia itu, Chris John dan Daud “Cino” Yordan kini berada dalam satu payung manajemen, di bawah naungan Mahkota Management milik promotor Raja Sapta Oktohari. “Mulai saat ini, Daud “Cino” Yordan dan Chris John akan berada di bawah Mahkora Management. Kami ingin menciptakan dua juara dunia dari Indonesia,” ungkap Oktohari yang menjadi promotor duel Chris John vs Daud “Cino” Yordan. � ben/S-1

PALEMBANG – Pemerintah Provinsi Sumatra Selatan (Sumsel), sejauh ini, masih menunggu kepastian dari pemerintah pusat terkait pengajuan dana 500 miliar rupiah untuk pelaksanaan pembukaan dan penutupan SEA Games 2011 November mendatang. “Sampai hari ini memang belum dicairkan, tapi sekarang sudah mulai kelihatan, dan kami yakin dalam waktu dekat akan kami terima, tapi besarannya belum tahu,” ungkap Ketua KONI Sumsel Muddai Kadang di Palembang, kemarin. Panitia daerah Sumsel, menurutnya, baru menerima kucuran dana 15 miliar rupiah melalui Dispora yang digunakan untuk pelaksanaan promosi. “Sekarang sudah lebih baik jalur koordinasi antara pusat dan daerah. Melalui kunjungan ini, kami semua lebih memahami yang mana tugas pusat atau bagian yang menjadi kewajiban kami di daerah,” katanya. Ditambahkannya, bidang yang saat ini masih rawan adalah Deputi IV yang membidangi pelaksanaan pembukaan dan penutupan pesta olah raga dua tahunan itu. “Karena mereka akan menggerakkan logistik dan komponen yang besar, misalnya saja untuk penari, paling tidak dibutuhkan 5 ribu orang, semuanya perlu penanganan yang baik,” tambahnya. Sementara itu, Muddai mengungkapkan kedatangan tim Indonesia SEA Games Organizing Committee (INASOC) itu, akhir pekan kemarin, selain melihat secara langsung perkembangan venue dan infrastruktur SEA Games XXVI, mereka memantapkan koordinasi dengan panitia daerah di Sumsel. “Sudah disimpulkan beberapa kesepakatan dan pembagian tugas antara pusat dan daerah. Beberapa deputi bahkan sudah menyelesaikan rencana pengerjaan,” ujar Mudai. Terkait promosi yang dinilai masih lamban, Muddai mengaku Deputi II yang membidangi pemasaran dan promosi, di awal bulan Mei ini, sudah akan lebih gencar melakukan sosialisasi kepada masyarakat. “Memang semestinya mereka sudah harus kerja lebih awal, tapi billboard dan spanduk-spanduk akan sudah mulai kita pasang dan tambah dalam volume yang lebih besar,” ungkapnya. Ketua Pelaksana INASOC Rahmat Gobel optimistis pembangunan venue (sarana dan arena pertandingan) SEA Games di Sumsel, yang akan menjadi tuan rumah untuk 23 cabang olah raga, tetap akan sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan. “Saya pikir tidak ada masalah, semuanya masih sesuai progress yang telah ditetapkan sebelumnya,” ujarnya. � PL/S-1

Utut Adianto KORAN JAKARTA/M FACHRI

Indonesia Tak Pasang Target di Asian Cities JAKARTA – Indonesia tidak memasang target juara pada kejuaraan catur internasional Asian Cities ke-17 di Jakarta pada 21 hingga 29 April nanti. Pecatur Indonesia hanya dibebani untuk bertanding sebaik mungkin menghadapi raksasa-raksasa catur dunia. “Itu realistis, sulit untuk merobohkan timtim kuat seperti China, India, Iran, atau Filipina, tapi kami akan berusaha sekuat mungkin untuk bisa bersaing,” kata Ketua Harian PB Percasi GM Utut Adianto saat bertemu wartawan di Jakarta, Senin. Menurut dia, kekuatan catur dunia ada di benua Asia seperti China, India, Iran atau Filipina yang dari masa ke masa semakin kuat dengan regenerasi pecatur muda-nya. “Indonesia ini ada di benua Asia, yang diketahui memiliki banyak pecatur kelas dunia, lain halnya kalau Indonesia ada di Afrika, tentu tidak akan sesulit itu,” tambahnya. Pada kejuaraan catur internasional beregu itu, tim Indonesia akan diperkuat empat pecatur putra dan empat putri, termasuk dua pecatur atlet SEA Games 2011, yaitu GM Susanto Megaranto dan GMW Irene Kharisma Sukandar. Menurut panitia kejuaraan Asian Cities, Rusdy Taher, yang juga Wakil Ketua Umum PB Percasi, kejuaraan catur internasional itu akan diikuti 27 negara dengan keseluruhan 137 pecatur yang akan turun bertanding, dan format pertandingan catur standar sembilan babak sistem Swiss. “Semua negara Asia yang dikenal kuat pada olah raga catur akan ikut dalam kejuaraan ini,” kata Rusdy Taher. Indonesia pernah meraih juara pada kejuaraan Asian Cities 1992 dan 1994 yang berlangsung di Kuala Lumpur dan Dubai. Asian Cities ke-17 tahun ini akan memperebutkan piala bergilir yang terbuat dari emas murni seberat tiga kilogram atau senilai 1,2 miliar rupiah, serta hadiah utama bagi pemenang senilai 10.000 dilar AS. Pada ajang catur beregu ini, Indonesia akan menurunkan GM Susanto Megaranto, GM Cerdas Barus, MI Dede Liu, MI Tirta Chandra di bagian putra, sedang tim putri akan terdiri GMW Irene Kharisma Sukandar, WFM Medina Warda Aulia, WFM Dewi AA Citra, WFM Chelsie Monica Sihite. � ben/S-1


KORAN JAKARTA

8

SPORT

Selasa

19 APRIL 2011

REUTERS/NIGEL RODDIS

AFP/ANDREW YATES

BINTANG Gareth Bale

Pemain Terbaik k

K

epiawaian Gareth Frank Bale mengolah bola membuat pemain sayap di buTottenham Hotspur itu menjadi ruan tim-tim besar Eropa. Paling mengagumkan tentu saja saat dia mencetakk hattrick ke gawang Inter Milan saat melakoni lakoni putaran grup Liga Champions. Performa ciamik itulah yang membuat mbuat pemain kelahiran Cardiff, Wales, 16 Julii 1989, itu terpilih sebagai Pemain Terbaik Premier remier League 2011 pilihan Asosiasi Pesepak k Bola Profesional Inggris (PFA). Dia mengalahkan ahkan gelandang Arsenal, Samir Nasri, serta ta penyerang Manchester City, Carlos Tevez. z. Prestasi ini membuat Bale mengikuti ngikuti jejak seniornya, Ian Rush (Liverpool) l) dan Mark Hughes serta Ryan Giggs (Manchester hester United), sebagai pemain Wales yang g menerima penghargaan tersebut. “Ini sebuah ebuah kehormatan, apalagi dari para pemain n profesional. Penghargaan ini bukan hanya ya untuk saya, tetapi juga rekan-rekan setim m yang membantu saya melewati musim ini,” papar Bale, Senin (18/4) dini hari WIB. Bale tiba di White Hart Lane pada 2007 dari Southampton dengan transfer 8 juta dollar AS. Tetapi penampilan Bale di Spurs agak terganggu dengan sederet cedera. “Awalnya saya tidak bisa tampil tamp maksiselalu percaya mal, tetapi saya sela sendiri. Jika pada diri saya se mendapatkan kesemsaya mendapatka menunjukpatan, saya akan m kan apa yang bisa saya lakuBale. kan,” jelas Ba tangan Di RedHarry knapp, Bale knapp yang awalnya dikenal sebadike gai pemain bertahan berganti p e r a n menjadi gelandang sayap kiri. say Bale Rtr/ AFP/S-2 Rt R tr/ r/ Gareth � �A AFP/IAN KINGTON

HASIL & JADWAL LIGA ITALIA Senin (18/4) Napoli

1

vs

2

Udinese

KLASEMEN LIGA ITALIA

No Klub

M

M

S

K

SG

N

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20

33 33 33 33 33 33 33 33 33 33 33 33 33 33 33 33 33 33 33 33

21 20 19 18 18 15 14 14 12 10 11 11 9 9 8 9 8 7 7 4

8 5 6 6 5 8 10 5 8 13 9 10 12 9 11 8 10 11 9 9

4 8 8 9 10 10 9 14 13 10 13 12 12 15 14 16 15 15 17 20

59-23 53-32 58-37 45-30 59-35 51-47 50-40 50-54 41-40 38-35 34-37 34-44 32-34 31-45 32-45 38-56 30-45 26-39 28-43 20-48

71 65 63 60 59 53 52 47 44 43 42 40 39 36 35 35 34 32 30 21

AC Milan Napoli Inter Milan Lazio Udinese AS Roma Juventus Palermo Cagliari Fiorentina Genoa Bologna Chievo Catania Parma Lecce Cesena Sampdoria Brescia Bari

LIGA SPANYOL Senin (18/4) Osasuna

1

vs

2

A Bilbao

Espanyol

2

vs

2

Atletico M

KLASEMEN LIGA SPANYOL

No Klub

M

M

S

K

SG

N

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20

32 32 32 31 32 32 32 32 32 32 32 32 32 32 32 32 31 32 32 32

27 24 19 16 15 13 13 14 12 11 9 12 9 10 9 9 8 9 8 5

4 5 6 6 3 7 7 3 6 6 11 2 11 7 10 8 9 6 6 11

1 3 7 9 14 12 12 15 14 15 12 18 12 15 13 15 14 17 18 16

86-17 73-23 54-35 48-36 49-46 50-43 48-47 40-45 36-42 33-45 30-37 42-55 27-40 43-51 31-47 37-39 31-44 42-62 29-50 32-57

85 77 63 54 48 46 46 45 42 39 38 38 38 37 37 35 33 33 30 26

Barcelona Real Madrid Valencia Villarreal A Bilbao Atlético M Sevilla Espanyol Levante Mallorca S Gijón R Sociedad Deportivo Getafe Santander Osasuna Zaragoza Málaga Hércules Almería

LIGA SUPER INDONESIA Senin (18/4) Persipura

3

vs

1

Persiba

Persib

0

vs

1

PSPS

LIGA INGGRIS Rabu (20/4) INDOVISION PUKUL 01.45 WIB Newcasle United

vs

Manchester United

PIALA CHAMPIONS ASIA Selasa (19/4) Kashima Antlers

vs

Suwon Bluewings

Seoul

vs

Nagoya Grampus

Shanghai Shenhua

vs

Sydney

Pakhtakor

vs

Esteghlal

Emirates

vs

Al Shabab

Zob Ahan

vs

Al Rayyan

Al Ain

vs

Hangzhou Lucheng

MU

)

4-2

(4-

O’Shea

Park Ji-Sung Ferdinand

Van der Sar

Nani

Vidic

Giggs )

LE

ST

A WC

-2 4-4

Lövenkrands

Gutiérrez

(

NE

Berbatov

Ji-sung

Nolan

Enrique

Ranger

Guthrie

Kevin Nolan

Carrick

Hernandez

Barton

Williamson

Simpson

NEWCASTLE UNITED

VS

0-4

02-04-2011 vs Wolver’ton

4-1

10-04-2011 vs Aston Villa

0-1

LAGA TERAKHIR MAN-UNITED 09-04-2011 vs Fulham

2-0

13-04-2011 vs Chelsea

2-1

16-04-2011 vs Man-City

0-1

PERTEMUAN TERAKHIR

Coloccini Harper

Evra

LAGA TERAKHIR NEWCASTLE 19-03-2011 vs Stoke City

17-08-2010

MU vs Newcastle

3-0

05-03-2009

Newcastle vs MU

1-2

17-08-2008

MU vs Newcastle

1-1

24-02-2008

Newcastle vs MU

1-5

MANCHESTER UNITED

Misi Amankan Takhta Fergie meminta anak asuhnya segera melupakan kegagalan di ajang Piala FA. Kini, MU harus fokus mengamankan takhta Liga Inggris saat bertandang ke markas Newcastle United. NEWCASTLE – Impian meraih treble winner yang diusung Manchester United musnah setelah disingkirkan Manchester City di semifinal Piala FA. Namun, ini tak berarti menghilangkan fokus “Setan Merah” dalam h dala am mempertahankan posisii puncak klasemen Liga a Inggris demi gelar di ak-hir musim. Untuk tetap memmpertahankan posisi itu, u,, pelatih MU, Sir Alex Ferguson, erguson, meminta para pemainnya bangkit saat berkunjung ke markas Newcastle United di Stadion St James Park, Rabu (20/4) dini hari WIB. “Ada laga besar pada Selasa (waktu setempat) melawan Newcastle. Tak peduli mau atau tidak, kita harus cepat memperbaiki situasi dan menatap kemenangan lagi,” ujar Fergie se-

perti dilansir laman MU, Senin (18/4). Demi gelar Liga Inggris, meraih tiga poin dari “The Magpies” menjadi hal paling realistis bagi MU. Pasalnya, lima lawan berikut, tiga ti di antaranya cukup tangguh, yakni Everton tan (23/4), Arsenal (1/5), dan (23 Chelsea (8/5). Dua lawan Ch lainnya ialah Blackburn lai Rovers (14/5) dan BlackRo pool (22/5). poo Premier League, MU maDi Prem sih menguasai posisi puncak dengan torehan 69 poin dari 32 laga, masih menjaga jarak enam poin dari rivalnya, Arsenal, yang berada di posisi kedua, serta Chelsea yang masih terpaut delapan poin. Walau MU memiliki bekal untuk meredam “The Toon” karena tak pernah kalah sejak 2001, Fergie tak ingin mereme-

hkan kekuatan tim besutan Alan Pardew itu. Sebab, Newcastle kerap memberi kejutan jika menghadapi tim-tim besar, seperti dilakukan musim ini dengan mengalahkan Arsenal 1-0 serta menghajar Liverpool di markasnya dengan telak, 3-1. Paling luar biasa adalah aksi mereka saat mengejar angka ketika takluk 0-4. Mereka akhirnya bangkit hingga kedudukan menjadi 4-4 pada pertemuan kedua dengan Arsenal musim ini. Belajar dari itu, Fergie menatap laga ini secara krusial. Bahkan, dia berani menyebutkan laga ini jauh lebih penting dibandingkan perempat final Liga Champions melawan Chelsea. “Pertandingan melawan Newcastle sangat penting dibandingkan laga yang sudah kami mainkan. Dalam hitungan hari, kami harus menjamu Everton. Artinya, kami tinggal memiliki empat partai sisa, termasuk saat menghadapi Arsenal. Jadi, ini laga krusial, dan kami sangat berhati-hati. Ini pertandingan yang harus dimenangi karena juara liga adalah prioritas kami,” ungkap Fergie.

Persib Buang Peluang BANDUNG – Persib Bandung gagal mengamankan tiga poin kala menjamu PSPS Pekanbaru dalam lanjutan Indonesia Super League (ISL) di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Bandung, Senin (18/4). Gara-gara kesalahan kiper pengganti, Cecep Supriatna, “Maung Bandung” harus menanggung malu karena kalah dengan skor tipis 0-1. Gol tersebut bermula dari ANTARA/AGUS BEBENG tendangan Patrice Nzakou di sisi kanan gawang Persib, KALAH TIPIS I Pemain Persib Bandung Thon Thomas dua menit memasuki babak (10) dikepung pemain belakang PSPS Pekanbaru pada kedua. Cecep yang berniat lanjutan ISL di Stadion Jalak Harupat, Soreang, Senin menangkap bola tersebut, (18/4). Di laga itu Persib kalah tipis 1-0. gagal melakukannya dengan sempurna. Setelah bola terlepas, Herman Dzumafo Epandi yang nyerang sangat terbuka,” ujar Daniel. Meski begitu, dia mengaku bertangberdiri bebas di muka gawang dengan gung jawab atas kekalahan ini. “Golnya mudah menceploskan si kulit bundar. Dalam laga tersebut, Persib memang sangat tidak enak, padahal posisi kiper kurang beruntung. Sepanjang pertan- sudah tepat. Mungkin bola licin atau dingan, tim asuhan Daniel Roekito itu tergesa-gesa, semua bisa terjadi pada terus menekan PSPS, namun beberapa pertandingan,” tutur Daniel. Sementara itu, pada laga lainnya, Pertendangan Christian Gonzales atau Miljan Radovic tak mampu menembus jala sipura Jayapura semakin mengukuhkan pasukan “Askah Bertuah” yang dikawal posisinya di puncak klasemen setelah menghajar Persiba Balikpapan, 3-1, di kiper cadangannya, Fance Harianto. Hasil ini membuat posisi Persib ter- Stadion Mandala, Jayapura, kemarin. Tiga tahan di urutan sembilan, dengan 29 poin gol “Mutiara Hitam” dilesakkan oleh Gerdari 23 pertandingan. Bagi PSPS, keme- ald Pangkali di masa injury time sebelum nangan ini mendongkrak posisi mereka turun minum, Titus Bonai pada menit tiga tingkat ke urutan sepuluh dengan 24 ke-88, serta Lukas Mandowen di menitmenit akhir menjelang bubar. poin. Hasil ini membuat posisi Persipura seSeusai laga, Daniel menyayangkan sikap para pemainnya yang dinilai banyak makin jauh meninggalkan para pesaingmenyia-siakan peluang untuk meraih ke- nya. Pasukan Jacksen F Tiago tersebut menangan. “Inilah sepak bola, ada yang mengantongi 47 poin dari 21 laga yang bermain baik, ceroboh dan pemain yang dijalani. Jarak dengan runner up Semen santai. Padahal kesempatan untuk me- Padang masih sembilan poin. � Ant/S-2

Di sisi lain, atmosfer markas Newcastle terkadang menyulitkan. Inilah yang diwaspadai Fergie. “Kami harus membiasakan diri dengan atmosfer dan dukungan suporter lawan yang fantastis,” tutur Fergie. Untungnya, dalam laga krusial demi mewujudkan mimpi meraih gelar ke-19 Liga Inggris itu, MU akan kembali dibela striker andalannya, Wayne Rooney. “Kami harus menunjukkan kemampuan terbaik untuk memenangi pertandingan,” ujar bek MU, Nemanja Vidic. Dari kubu Newcastle, Pardew menegaskan timnya tidak akan gentar menghadapi kebesaran MU. Timnya bahkan dapat tampil lepas demi mengganjal perjalanan MU menuju tangga juara. Dukungan ribuan penonton di markasnya akan memicu semangat para pemain demi meraih tiga poin. Suntikan motivasi ini tak hanya memberikan semangat bagi para pemain Newcastle, tetapi juga dapat membuat pemain MU tertekan. “Mungkin tak sebanyak me-

reka takut dengan kami sebagai tim, tetapi takut dengan markas dan reaksi yang dapat menginspirasi kami. Seperti laga melawan Arsenal. Kami tertinggal 0-4, tetapi tiba-tiba kita merasakan reaksi luar biasa dan berpengaruh pada pertandingan,” jelas Pardew. Perseteruan Pelatih Kegagalan Arsenal meraih tiga poin saat ditahan imbang 1-1 oleh Liverpool di The Emirates Stadium, Minggu (17/4), tak hanya menyisakan penyesalan mendalam di kubu tuan rumah. Seusai laga, ternyata dua arsitek kedua tim terlibat cekcok mulut. Kejadian ini bahkan tertangkap kamera, ketika Pelatih Arsenal, Arsene Wenger, menghampiri Kenny Dalglish. “Yang saya katakan kepada Dalglish ialah itu bukan penalti. Kita dapat melihatnya lewat tayangan televisi untuk melihat apa yang saya katakan. Penalti terjadi sebelas menit pada injury time. Saya tidak tahu kenapa ada tambahan waktu, dan itu seharusnya tidak penalti,” kata Wenger. � Rtr/AFP/tya/S-2

Hadi Rudyatmo Panaskan Situasi Jelang Kongres JAKARTA – Di saat situasi menjelang saya akan komunikasikan dengan FIFA apa Kongres Pemilihan Ketua Umum PSSI pe- langkah yang saya harus ambil,” tuturnya. Namun, pernyataan Hadi bertolak beriode 2011-2015 mulai kondusif, salah satu anggota Komite Normalisasi, FX Hadi Ru- lakang dengan keterangan Djohar yang dyatmo, berbuat ulah dengan memanas- mengatakan bersama dua rekannya hanya menjalankan perintah sebab Ketua KN, kan kembali situasi. Agum Gumelar, membutuhkan Hadi mengaku diintimidasi seluruh tanda tangan anggota agar mau menandatangani SuKN agar laporan kongres 14 Aprat Keputusan Pencabutan 52 ril ke FIFA, yang berlangsung SK sanksi PSSI, di antaranya Selasa (19/4), berjalan lancar. berisi surat permintaan supaya “Itu hal biasa. Kalau suPersema Malang dan Persibo dah sesuai, tanda tangan, kaBojonegoro bisa dikembalilau tidak, ya tidak usah tanda kan menjadi anggota PSSI. tangan. Hal yang biasa, terSurat ini diajukan anggota KN masuk ada beberapa keputuslainnya, Dityo Pramono, serta an dalam kongres. Tidak ada Wakil Pelaksana Tugas Sekjen, Hadi R cara-cara intimidasi, mana Djohar Arifin, serta perwakilan bisa saya menekan beliau. SeLiga Primer Indonesia (LPI), mua ini hanya dipelesetkan,” ucap Djohar. Wijayanto. Dityo yang namanya terseret membanDia juga mengaku ditekan seorang tentara berpangkat kolonel terkait penandata- tah pernyataan Hadi yang juga mendapatnganan surat keputusan itu. Hal ini diung- kan berkah akibat pemutihan sanksi PSSI kapkan Hadi dalam jumpa pers di Kompleks karena merestui pembukaan kompteisi LPI Parlemen, Jakarta, bersama Koalisi Inde- di Solo, 8 Januari. “Tidak masalah, mungkin itu sendiri. penden untuk Rekonsiliasi Sepak Bola NaMungkin saja dia masuk ke Konsen. Karena sional (Konsen), Senin (18/4) siang. “Saya menolak pencabutan Komdis SK dari kemarin tidak ada agenda. Tidak tahu 01 hingga SK 54, biar semua diselesaikan dan tidak ada tekanan kepada siapa pun,” ketua umum hingga Komdis terbentuk. tutur Dityo. Bantahan keras juga terlontar dari Jumat (15/4) saya pulang ke Solo, saya didatangi, diminta untuk tanda tangan,” ung- Brigjen TNI Bernard Limbong, mantan anggota Komite Eksekutif PSSI. Kendati dirinya kap Hadi. Wakil Wali Kota Solo itu juga menuding satu komando dengan Jenderal George jika pemaksaan ini karena kepentingan 78 Toisutta, tidak ada perintah langsung mepemilik suara yang pro-perubahan. “Ke- ngenai pemaksaaan penandatangani surat lompok 78 mau reformasi atau rusak sepak keputusan itu. “Saya bukannya membela bola. Ini lebih dari Nurdin Halid karena me- oknum militer itu, saya sendiri tidak kenal, maksa dilakukan kongres. Kalau memang tetapi apakah benar itu dipaksa untuk meada intimidasi, tekanan, dan sebagainya, nandatangani surat? Jangan terlalu mensaya tetap bergeming dari perintah FIFA, dramatisasi,” ujar Limbong. � tya/S-2


EKONOMI IHSG

DOW JONES*

-0,09%

HANGSENG

DOLLAR AS

-0,74%

0,10%

0,46%

3.727,07

12.341,80

23.830,30

8.713,00

EURO

Selasa

19 APRIL 2011

18 April 2011

MINYAK

EMAS

0,62%

-0,66%

108,35 dollar AS per barel

12.529,29

9

0,26%

1.481,70 dollar AS per ons

*Hingga15/4

10 SAHAM MARGIN TERAKTIF

Prasarana Publik I Masih Dibutuhkan Sekitar 8 Juta Sambungan Baru Air Minum

Kode

Menunggu Partisipasi Swasta

18 APRIL 2011

Volume

Frek

Penutupan

BDMN

31.659.500

1.856

6.300

BBRI

23.551.500

1.844

6.250

LPKR

138.314.000

1.715

720

TLKM

16.532.500

1.665

7.350

ASII

3.705.500

1.420

54.400

KLBF

17.589.000

1.251

3.675

ADRO BMRI ITMG

26.212.000 20.445.500 1.465.500

1.221 1.124 970

2.225 6.700 48.200

BBCA

11.224.500

900

7.400

SUMBER:BEI

Inovasi Pengaruhi Saham Telkom 7.500

Saham TLKM

7.400

Rp7.350

7.300

D

7.200 7.100 7.000 18

21

24

28

31

11

14

MAR

Keterbatasan kapasitas produksi PDAM serta mendesaknya kebutuhan masyarakat menjadi peluang besar bagi investor swasta untuk menggarap proyek infrastruktur air minum.

18

APR

JAKARTA-Pada tahun ini, PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM) menargetkan penambahan pelanggan Telkom Flexi sebesar 10 sampai 11 persen dari perolehan tahun 2010. Sebagai catatan, tahun lalu, pelanggan Telkom Flexi mencapai 18 juta orang, dan rata-rata penggunaan per pelanggan atau average revenue per user (ARPU) dipertahankan sekitar 30.000 rupiah per bulan. Dalam rangka menambah jumlah pelanggan, perusahaan melakukan berbagai inovasi serta pembenahan sebagian besar jaringan dan infrastruktur TLKM. “Dengan mengembangkan serat optik, kami meyakini sarana dan prasarana yang dimiliki Telkom akan semakin baik. Hal itu berdampak pada kualitas jaringan yang juga semakin baik. Dengan demikian, kami optimistis Telkom dapat menjangkau pelanggan baru, khususnya pelanggan Telkom Flexi,” ujar Bertrand Raynaldi, Kepala Riset e-Trading Securities, di Jakarta, Senin (18/4). Meski begitu, secara teknikal, harga saham TLKM diperkirakan stagnan seiring dengan mulai jenuhnya industri telekomunikasi belakangan ini. Oleh karena itu, kalangan investor direkomendasikan melakukan aksi tahan (hold) untuk jangka pendek dan beli untuk jangka menengah panjang. Sementara itu, langkah perusahaan yang berencana membeli kembali (buyback) saham Telkomsel dinilai akan berefek positif, terutama bagi perkembangan likuiditas saham perseroan. Pada perdagangan Senin (18/4), saham TLKM ditutup menguat 100 poin atau setara 1,38 persen ke posisi 7.350 rupiah per saham. Frekuensi transaksi tercatat 1.665 kali dengan volume perdagangan mencapai 16,53 juta lembar saham senilai 121,32 miliar rupiah. � ayi/E-2

STATISTIK

alam ajang Indonesia International Infrastructure Conference & Exhibition (IIICE) di Jakarta Convention Center, pada 12-14 April 2011, sejumlah proyek infrastruktur ditawarkan kepada kalangan investor. Salah satu proyek yang turut ditawarkan adalah infrastruktur air minum. Sayangnya, di antara proyek-proyek infrastruktur lainnya, infrastruktur air minum belum mendapat respons yang baik dari para penanam modal. Hal tersebut patut disayangkan. Pasalnya, investasi sektor air minum di Indonesia bisa dibilang belum banyak disentuh, dan itu berarti peluang bisnis di sektor tersebut masih terbuka lebar. Apalagi jika dikaitkan dengan kebutuhan air minum bagi masyarakat yang belum bisa terpenuhi dengan optimal selama ini. Menurut Budi Yuwono, Dirjen Cipta Karya Kementerian Pekerjaan Umum (PU), potensi kebutuhan pasokan air minum di Indonesia cukup besar. Saat ini, secara nasional, Indonesia masih kekurangan sekitar 8 juta sambungan baru. Jika hanya mengandalkan pasokan air minum dari Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM), tampaknya diperlukan waktu lama untuk pemenuhan kebutuhan primer tersebut. Oleh karena itu, peran swasta diperlukan untuk berpartisipasi menyediakan air minum bagi publik. Peran aktif pemerintah pun diperlukan untuk terus mendorong pihak swasta mengembangkan infrastruktur air minum dengan skema konsesi jangka panjang. Budi mengatakan meski tidak semua investor

KORAN JAKARTA/BRAM SELO AGUNG

PELUANG USAHA | Dua orang pekerja mengawasi kondisi air di Instalasi Pengolahan Air (IPA) Pulogadung, Jakarta Timur, beberapa waktu lalu. Hingga saat ini pasokan air layak pakai dan konsumsi bagi masyarakat masih kurang. Kondisi tersebut bisa menjadi peluang usaha bagi pihak swasta untuk turut menggarap proyek infrastruktur penyediaan air dan sanitasi.

Proyek Infrastruktur Penyediaan Air dan Sanitasi No.

Nama Proyek

Perkiraan Investasi (miliar Rupiah)

Lokasi

1

SPAM Regional Jatigede

Kab Sumedang, Kab Majalangka, Kab Indramayu, Kab Cirebon, Kota Cirebon, Jawa Barat

2

SPAM Kota Semarang Bagian Barat

Kota Semarang, Jawa Tengah

3

Kab Bekasi

Cikarang Barat dan Cibitung

4

Kab Bandung

5 6

Status

3.800

Potensi

824

Potensi

297,8

Prioritas

Kab Bandung Selatan

172

Prioritas

Kota Bandar Lampung

Kota Bandar Lampung

380

Prioritas

Kota Surakarta

Kec Pasar Kliwon, Kec Laweyan, Kec Sarengan, Kota Surakarta

67

Siap Ditawarkan

SUMBER : BPPSPAM-PU

menganggap investasi di sektor air minum “seksi”, sekarang ini cukup banyak penanam modal yang berminat berinvestasi di bidang tersebut. Pada kesempatan IIICE, PU pun menawarkan tiga proyek air minum, tiga proyek prioritas, serta lima proyek potensial untuk dikerjasamakan dengan badan usaha swasta. Skema penawaran

tetap mengacu pada UndangUndang Nomor 7 Tahun 2004 tentang Sumber Daya Air, Peraturan Pemerintah Nomor 16 Tahun 2005 tentang Sistem Penyediaan Air Minum, dan aturan terkait lainnya. Belum Memadai Sesuai amanat UU dan PP, air minum merupakan kebutuhan

dasar manusia yang berfungsi meningkatkan derajat kesehatan masyarakat sekaligus mendorong pertumbuhan ekonomi. Menurut Rahmat Karnadi, Kepala Badan Pendukung Pengembangan Sistem Penyediaan Air Minum PU (BPPSPAM-PU), untuk mencapai dua hal tersebut, diperlukan optimalisasi dan dorongan investasi

swasta serta masyarakat. Saat ini fakta menunjukkan jangkauan pelayanan air minum sistem perpipaan yang dilayani sekitar 380 PDAM untuk seluruh wilayah Indonesia belum memadai. Pelayanan PDAM-PDAM yang tersebar di penjuru Tanah Air itu hanya mampu mencakup 25,58 persen dari total area pelayanan. Dari porsi tersebut, 43 persen layanan mencakup wilayah perkotaan, sedangkan untuk wilayah perdesaan komposisinya hanya mencapai 11,5 persen. Dengan masih rendahnya cakupan pelayanan air minum sistem perpipaan yang didapatkan masyarakat, tidak heran jika kebanyakan warga memenuhi kebutuhan air minum mereka dengan sistem terbuka. Masyarakat masih memperoleh air minum dari mata air, sumur dalam, sumur dangkal, penampungan air hujan, dan membeli dari penjual dengan produk yang kualitasnya belum tentu terjamin baik. Tidak hanya kuantitas, masyarakat juga dihadapkan pada persoalan kualitas pelayanan. “Kualitas pelayanan air minum di Indonesia memang belum sesuai harapan. Sering kali ditemui standar kualitas air minum belum terpenuhi atau banyak PDAM yang belum beroperasi selama 24 jam dengan berbagai alasan. Hal itu menjadikan tingkat konsumsi juga rendah, hanya 14 meter kubik per bulan per rumah tangga dengan tingkat kebocoran distribusi hingga 37 persen,” papar Rahmat, di Jakarta, beberapa waktu lalu. Untuk mengatasi persoalan tersebut, salah satu solusi yang ditempuh adalah memperbaiki kinerja PDAM. Saat ini kondisi PDAM yang masuk kategori sehat mencapai 41 persen dari 380 PDAM di seluruh Indonesia. Diharapkan, hingga 2012, jumlah PDAM yang berkategori sehat akan bertambah 80 unit, dan pada 2014 ditargetkan seluruh PDAM telah berstatus sehat. PDAM yang dinyatakan sehat dan menetapkan tarif sesuai dengan persyaratan cost recovery bisa dikembangkan lebih lanjut melalui program perbankan atau public private partnership. � suh/E-2

Kurs Transaksi BI (Rp) Mata Uang

Kurs Jual

Kurs Beli

9.189,60

9.094,58

95,02

Euro

12.529,29

12.400,45

128,84

Pound Inggris

Dollar Australia

^ Spread

14.196,96

14.052,52

144,44

Dollar Hong Kong

1.120,53

1.109,33

11,20

Yen Jepang (100)

10.503,92

10.397,73

106,19

Ringgit Malaysia

2.884,14

2.853,79

30,35

Peso Filipina Dollar Singapura

201,50

199,05

2,45

6.998,96

6.924,31

74,65

Baht Thailand Dollar AS

289,37

286,14

3,23

8.713,00

8.627,00

86,00

SUMBER: BANK INDONESIA

18 APRIL 2011

Bursa Global Indeks

15-Apr

18-Apr

IHSG Jakarta

3.730,51

3.727,07

-0,09

Frankfurt Dax Index*

7.174,32

7.098,17

-1,06

24.008,10 23.830,30

-0,74

Hang Seng Index

^%

Singapore Strait Times

3.153,30

3.144,38

KL Composite Index

1.521,94

1.527,92

0,39

Tokyo Nikkei 225

9.591,52

9.556,65

-0,36

Shanghai SE A Index

3.194,30

3.201,55

0,23

Philipine SE Index

4.251,64

4.268,19

0,39

Stock Exchange of Thai

1.084,91

1.090,67

0,53

12.285,20 12.341,80

0,46

Dow Jones Indl Average** SUMBER: BLOOMBERG

-0,28

*HINGGA PUKUL 19.00 WIB **HINGGA 14/4 DAN 15/4

Sistem Perpipaan Paling Ideal Dikembangkan

M

asih timpangnya suplai air minum dengan kebutuhan masyarakat sebenarnya membuka peluang bagi pihak investor untuk mengembangkan infrastruktur air minum. Demikian juga dengan pengolahan limbah untuk dijadikan air layak konsumsi. Di Jakarta, pelaku usaha yang terjun dalam bisnis pengolahan limbah baru mencapai 2 persen. Hal itu berarti peluang untuk menggarap bisnis tersebut masih besar. Peluang itu makin terbuka lebar dengan melihat kualitas cadangan air baku yang cenderung terus menurun. Hal itu diungkapkan pengamat teknologi lingkungan dari Universitas Indonesia, Firdaus Ali. Berdasarkan kondisi itu, pemerintah diharapkan membuat terobosan dalam

10 BURSA EFEK

penyediaan air bersih bagi warga. Pemerintah juga harus membangun jaringan sanitasi dan pengolahan limbah domestik. Pengolahan limbah yang benar dapat menghasilkan air baku dan dapat memenuhi kebutuhan produksi air bersih. “Percepatan pembangunan sanitasi merupakan salah satu cara untuk mengolah limbah dan menghasilkan produk yang memiliki kualitas tinggi. Solusi jangka panjang, pemerintah harus membuat deep tunnel yang berfungsi ganda sebagai ruas jalan tambahan, pengendali banjir dan limbah, serta mempercepat penyerapan air hujan ke dalam tanah,” ujar Firdaus. Menurut dia, buruknya kondisi lingkungan di Jakarta mengakibatkan sekitar 800 juta meter kubik air menguap begitu

« Umumnya, buruknya

kualitas air baku tersebut disebabkan pencemaran di aliran air.

»

saja setiap tahunnya. Sistem perpipaan, dianggap Firdaus, merupakan pelayanan paling ideal untuk memenuhi kebutuhan air minum bagi masyarakat hingga saat ini. Namun, sayangnya, layanan itu hanya dinikmati oleh sebagian kecil masyarakat. Kondisi tersebut dibenarkan Sekretaris Perusahaan PT Aetra Air Jakarta Joshua Tobing. Dia menuturkan masalah ketersediaan air masih menjadi hambatan dalam memproduksi air bersih di kota besar. “Gangguan air baku khususnya menjadi masalah paling dominan. Ke-

11 KORPORASI Surat Utang » Minat BPD mencari pendanaan melalui pasar modal, terutama dengan menerbitkan surat utang kian besar.

Strategi Usaha » PT Elnusa Tbk menargetkan dapat meraup pendapatan dari bisnis seismik lepas pantai (seismic marine) sebesar 55 juta dollar AS hingga tahun 2012.

tika ada masalah air baku, pihak kami tidak memunyai alternatif untuk mendapatkan pasokan pengganti,” jelas Joshua. Keterbatasan sumber air baku, tambah dia, jelas berpengaruh terhadap layanan air bersih kepada para pelanggan. Umumnya, buruknya kualitas air baku tersebut disebabkan pencemaran di aliran air dari Jatiluhur menuju instalasi pengolahan air bersih di Buaran dan Pulogadung, Jakarta. Menurut Joshua, pencemaran juga terjadi di aliran Kanal Tarum Barat atau Kalimalang, Bekasi, sehingga Kalimalang pun turut tercemar. Adapun standar kekeruhan yang ditentukan untuk kualitas air baku adalah 200 nephelo turbidity unit (NTU). “Jika kualitas air bakunya sangat buruk, kami terpak-

sa menghentikan produksi,” kata dia. Joshua menambahkan pihaknya kerap mendapatkan air baku dengan standar kekeruhan mencapai 2.000 sampai 3.000 NTU, bahkan hingga 28.000 NTU. Dengan kualitas air baku yang sedemikian buruk itu, Aetra kesulitan mengolahnya menjadi air bersih. Sebenarnya, papar Joshua, untuk mengatasi masalah air baku tersebut, pemerintah pusat telah menjanjikan pembuatan sifon (saluran bawah) atau pemipaan Kalimalang. Namun, hingga kini, program tersebut belum terealisasi. Selain pembuatan infrastruktur, pihak Aetra berharap pemerintah menerapkan penegakan hukum yang tegas bagi para pelaku pencemaran air sungai. � ind/E-2

15 SEKTOR RIIL Pengembangan Kawasan » Pemerintah berencana mengembangkan sebuah kluster industri petrokimia berbasis gas bumi di Papua Barat.


10

BURSA EFEK

Selasa

19 APRIL 2011

Bank PBD Jabar & Banten Tbk Rp1.370

ANALISIS: SAAT ini valuasi menjadi mahal (PER 14.46x) dibadingkan dengan BBRI (PER 13x) sebagai perbandingan dalam spesialis kredit UKM.

Rp15.000

Rp1.130

18 Maret

Unilever Indonesia Tbk

®

ANALISIS: ESTIMASI laba bersih per saham (EPS) 2011-2012 diturunkan sekitar 5,1-4,7 persen karena turunnya penjualan produk HPC dan naiknya biaya pengemasan. Marjin laba kotor 2011 akan turun dari 51,8 persen menjadi 50,8 persen.

Adaro Energy Tbk Rp2.375 Rp2.225

ANALISIS: PASAR masih melihat potensi perubahan arah dalam laporan keuangan 2011 akibat ekspektasi kenaikan harga batu bara serta biaya produksi persero yang murah dalam prosesnya.

Rp15.600

18 April

Target harga » Rp1.290 HD Capital » JUAL

BULLS & BEARS Cermati Faktor Regional JAKARTA – Kinerja bursa saham domestik pada perdagangan hari ini diperkirakan masih berpotensi melemah mengikuti gerak bursa regional seiring pemerintah China memutuskan untuk memperketat kebijakan moneternya. Kinerja indeks harga saham gabungan (IHSG) akan bergerak pada kisaran 3.697 poin untuk support level dan 3.747 poin bagi p g resistance level. Dari dalam negeri, kalangan investor juga masih menunggu sentimen positif seperti keluarnya laporan kinerja laba emiten kuartal pertama 2011, yang nantik nya bisa menjadi acuan mereka dalam menentukan arah investasi. “Indeks masih akan bergerak konsolidasi, dengan kecenderungan menurun. Sejauh ini belum ada sentimen positif baik dari dalam maupun luar negeri,” ujar Ukie Jaya Mahendra, anggota Asosiasi Analis Efek Indonesia (AAEI), di Jakarta, Senin (18/4). Satu hal yang mungkin bisa menahan laju penurunan indeks adalah aliran dana asing yang masih akan mengalir, menyusul jebloknya pasar Eropa dan Amerika Serikat (AS). Investor bisa melirik saham-saham yang terkait komoditas dan infrastruktur, yang diprediksi masih bisa bergerak naik seiring kenaikan harga komoditas dan program pembangunan pemerintah. Pada perdagangan Senin (18/4), IHSG ditutup melemah tipis sekitar 0,09 persen ke level 3.727,07 poin. Ini lebih dipicu tekanan bursa regional. Di kawasan regional, indeks Hang Seng melemah 0,74 persen, indeks Nikkei-225 turun 0,36 persen, dan indeks Straits Times terkoreksi 0,28 persen. Aktivitas perdagangan cenderung sepi karena investor masih menanti keluarnya kinerja laba kuartal pertama 2011. Tercatat, volume transaksi mencapai 2,84 miliar lembar saham senilai 3,43 triliun rupiah. Investor asing mencatat nilai beli bersih tipis senilai 19,36 miliar rupiah. � ayi/E-1

PORTOFOLIO

KORAN JAKARTA/M FACHRI

SIAP IPO l Direktur Utama Jaya Agra Wattie, Harijadi Soedardjo (kanan) berbincang dengan Direktur Keuangan Bambang S Ibrahim usai jumpa pers di Jakarta, Senin (18/4). Perseroan akan segera melakukan penawaran umum saham perdana (IPO) sekitar 20 -30 persen dengan target dana segar sekitar 750 miliar - 1 triliun rupiah.

Jaya Agra Masuk Bursa Juni 2011 JAKARTA – Jaya Agra Wattie akan melakukan pencatatan saham perdana selambat-lambatnya pada Juni 2011. Perusahaan yang bergerak di industri perkebunan ini akan menggunakan dana hasil penawaran perdana saham-nya untuk pengembangan bisnis dan ekspansi usaha. “Namun kami belum bisa menyebutkan lebih detail mengenai berapa persentase kepemilikan yang akan kami lepas, dan berapa dana yang kami targat dari sana. Sebab, saat ini kami sedang dalam proses mendapatkan pernyataan efektif dari Bapepam-LK,” tutur Bambang S Ibrahim, Direktur Keuangan Jaya Agra Wattie, di Jakarta, Senin (18/4). Perusahaan telah mendapatkan pra-efektif dari Bursa Efek Indonesia (BEI), dan diharapkan akan dapat memeroleh pernyataan efektif Bapepam-LK pada 18 Mei 2011. “Sehingga kami pencatatannya tidak akan lebih dari semester pertama ini,” lanjut Bambang. Seperti diketahui, perseroan akan melepas kepemilikan sahamnya antara 20 persen-30 persen dengan target raupan dana mencapai 750 miliar rupiah hingga 1 triliun rupiah. Perusahaan juga telah menunjuk OSK Nusadana Securities dan Mandiri Sekuritas selaku pelaksana penjamin emisi. Direktur Penilaian Perusahaan BEI Eddy Sugito mengatakan, perusahaan telah melakukan paparan terbatas (mini expose) kepada direksi bursa pada pertengahan Maret 2011, dan memiliki bisnis inti di bidang pengolahan karet, kelapa sawit atau crude palm oil (cpo), kopi dan teh. “Sebanyak 55 persen hingga 58 persen pendapatan kami disumbang dari karet, 35 persen dari CPO, dan sisanya dari kopi dan teh,” tutup Bambang. � ayi/E-1

18 Maret

18 April

Target harga » Rp15.000 Danareksa Sekuritas » TAHAN

18 Maret

18 April

Target harga » Rp2.450 HD Capital » BELI

Kinerja Saham I Dividen Tinggi Jadi Daya Tarik Investor Asing

Perbankan Paling Diburu Asing Prospek pertumbuhan ekonomi yang positif mendorong menguatnya fundamental kinerja bank. Aksi korporasi oleh perbankan semakin memikat investor asing. JAKARTA – Selama kuartal pertama 2011, investor asing lebih banyak melakukan transaksi pada saham-saham unggulan, terutama sektor perbankan. Selain karena faktor fundamentalnya yang baik, perburuan saham bank dipengaruhi oleh aksi korporasi yang marak dilakukan perbankan. Berdasarkan data Bloomberg, dari 15 saham yang paling banyak ditransaksikan investor asing, empat saham di antaranya merupakan saham perbankan, yakni Bank Mandiri Tbk, Bank Negara Indonesia Tbk, Bank Danamon Tbk, dan Bank Bukopin Tbk. Kepala Riset Sinarmas Sekuritas Jeffrosenberg Tan mengatakan saham Bank Mandiri banyak ditransaksikan asing karena memiliki fundamental yang baik. “Selain itu pada kuartal pertama kemarin, Bank Mandiri menerbitkan saham baru. Ini yang menambah daya tarik untuk mengoleksi sahamnya,” katanya di Jakarta, Senin (18/4). Hal yang sama terjadi pada saham Bank Bukopin yang juga melakukan rights issue pada kuartal pertama 2011. Adapun saham BNI dan Bank Danamon banyak ditransaksikan investor asing karena memiliki fundamental yang baik. Sepanjang kuartal pertama 2011, saham Bank Mandiri menjadi saham yang paling banyak dikoleksi investor asing dengan jumlah beli bersih 1,02 miliar lembar saham senilai

KORAN JAKARTA/WACHYU AP

FUNDAMENTAL KUAT l Seorang petugas kasir bank melayani nasabah di kantor cabang Bank Mandiri Mal Citraland di Jakarta, beberapa waktu lalu.Saham Bank Mandiri Tbk menjadi saham paling diminati investor asing selama kuartal pertama 2011 karena dinilai fundamental yang kuat dan aksi korporasi yang menarik bagi investor untuk jangka panjang. 5,07 triliun rupiah. Astra Internasional menjadi saham kedua yang paling banyak ditransaksikan investor asing dengan jumlah beli bersih 770,11 juta lembar senilai 5,72 triliun rupiah. Walaupun banyak dikoleksi investor asing, saat ini valuasi harga-harga saham tersebut sudah cukup tinggi sehingga ada potensi koreksi ke depannya. Selain saham-saham perbankan, investor asing banyak mengoleksi saham sektor pertambangan seperti Bumi Resources Tbk, dan Berau Coal Energy & Metal Tbk. Haryajid Ramelan, Ketua Asosiasi Analis Efek Indonesia, berpendapat bahwa bervariasinya pemilihan saham oleh investor asing saat ini disebabkan asing belajar dari pengala-

man krisis 2008. Saat itu, mayoritas saham yang dipilih asing adalah saham LQ 45 dengan tingkat sensitivitas yang lebih tinggi dari pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan seperti saham pertambangan. Faktor Fundamental Saat ini, investor asing lebih banyak melihat faktor valuasi saham dan pembagian dividen per tahunnya. “Biasanya perspektif investasi asing adalah jangka panjang, maka mereka lebih melihat kepada fundamentalnya,” tambah Haryajid. “Investor asing juga melihat kepada pembagian dividen yang dilakukan oleh emiten tersebut. Jika menarik, maka investor asing akan masuk dalam perspektif jangka panjang,” kata Pardomuan Sihombing,

SAHAM PALING DIKOLEKSI ASING KUARTAL PERTAMA 2011 (dalam ribu rupiah) SAHAM Bank Mandiri

HARGA (RUPIAH)

TOTAL BELI

TOTAL JUAL

BELI BERSIH 1.022.864

6.750

8.335.139

7.312.275

54.850

9.660.334

8.890.224

770.110

Bumi Resources

3.375

6.491.370

5.967.421

523.949

BNI

4.025

2.850.820

2.354.640

496.180

Bank Danamon

6.300

2.215.945

1.790.012

425.933

800

669.131

393.649

275.482

Astra International

MNC Gajah Tunggal

2.350

413.861

169.265

244.595

Bank Bukopin

740

208.253

60.652

147.601

Berau Energy

540

320.308

174.372

145.936

Kepala Riset Recapital Securities, akhir pekan lalu. Selama sepekan kemarin, beberapa saham menjadi alternatif investasi investor asing,

yakni Davomas Abadi Tbk, MNC Tbk, Intiland Development Tbk, Bhakti Investama Tbk, dan Gajah Tunggal Tbk. � ayi/E-1

Surat Utang

Minat Emisi Obligasi BPD Kian Besar JAKARTA – Minat Bank Pembangunan Daerah (BPD) mencari pendanaan melalui pasar modal, terutama dengan menerbitkan surat utang, kian besar seiring membaiknya kondisi pasar obligasi domestik. Prosesnya yang lebih cepat dan biaya yang relatif murah membuat opsi pendanaan ini semakin dilirik lembaga keuangan daerah. Suku bunga acuan (BI Rate) yang bertahan di level 6,75 persen akan membuat imbal hasil (yield) obligasi lebih menjanjikan. Country Head Indonesia Fitch Ratings Baradita Katoppo mengatakan pada semester satu ini, setidaknya akan ada sekitar 20 perusahaan yang berencana menerbitkan obligasi, dan lebih dari 90 persen berasal dari sektor jasa keuangan. Tren ini tidak terlepas dari

PROYEKSI PENERBITAN OBLIGASI BPD 2011 Penerbit

Nilai Emisi (Rp Miliar)

Waktu

Penjamin Emisi

2.000

kuartal I

Bahana Securities Trimegah Securities

Bank Nagari

500

kuartal I

Trimegah Securities AAA Securities

BPD Sulawesi Selatan

500

kuartal II

AAA Securities Danareksa Sekuritas

BPD NTT

500

kuartal II

AAA Securities

BPD Sulawesi Utara

500

kuartal II

AAA Securities

tentatif

Trimegah Securities Mandiri Sekuritas

BPD Jabar Banten

BPD Aceh

500

Bank DKI

1.000

tentatif

Mandiri Sekuritas

BPD Riau

500

tentatif

Bahana Securities

BPD Sumatera Utara

1.000

tentatif

-

BPD Jawa Timur

500

tentatif

-

BPD NTB

300

tentatif

-

BPD Bengkulu

300

tentatif

-

SUMBER: KORAN JAKARTA

adanya proyeksi kenaikan inflasi dan tingkat suku bunga acuan pada semester kedua

mendatang. “Seperti kita tahu, perusahaan di sektor jasa keuangan memang sangat sensitif

dengan kenaikan bunga dan inflasi,” tuturnya. Berdasarkan estimasi yang dihimpun Koran Jakarta, kemungkinan akan ada sekitar 12 BPD yang berniat menerbitkan obligasi dengan nilai emisi sekitar 8,1 triliun rupiah. Jumlah itu hampir menembus 50 persen dari prediksi total penerbitan emisi obligasi semester satu yang berada di angka 17,5 triliun rupiah. Direktur Utama Penilai Harga Efek Indonesia (PHEI) Ignatius Girendroheru mengemukakan tingkat kepercayaan investor juga terus bertambah, terlebih jika mengacu pada derasnya aliran dana asing (capital inflow) ke pasar modal Indonesia. Hal itu membuat prospek penyerapan obligasikorporasi tetap membaik. “Pastinya akan membuat pe-

rusahaan gencar mencari dana pihak ketiga, dan penawaran obligasi menjadi salah satu instrumen yang paling menarik,” papar Ignatius. Adapun sentimen negatif yang mungkin dapat berimbas bagi penawaran obligasi korporasi ke depan adalah adanya rencana pembatasan subsidi bahan bakar minyak (BBM) serta kenaikan harga komoditas. Hal ini akan mendorong laju inflasi dan suku bunga acuan dan bisa membuat kupon obligasi korporasi naik. Menurut Direktur Utama Pefindo Ronald T Andy Kasim, potensi perusahaan jasa keuangan untuk menerbitkan surat utang masih besar. “Terlebih bank daerah kini tengah giat melakukan ekspansi dalam penyaluran pembiayaan (kredit),” tutup Ronald. � ayi/E-1

Aktivitas Broker

Kupon Obligasi FIF 7,8% - 9,6% JAKARTA – Perusahaan pembiayaan sepeda motor PT Federal International Finance (FIF) akan menerbitkan obligasi sebesar 3 triliun rupiah, berjangka waktu 1-3 tahun dan terdiri atas tiga seri obligasi. Dalam prospektus ringkas perseroan yang dipublikasikan di Jakarta, Senin (18/4), disebutkan bunga yang ditawarkan kepada investor sekitar 7,8 sampai 9,6 persen. Obligasi seri A sebesar 616 miliar rupiah memiliki jangka waktu 370 hari dan bunga yang ditawarkan 7,8 persen, sedang obligasi seri B bernilai 480 miliar rupiah bertenor dua tahun dan bunga 8,8 persen. Obligasi Seri C sebesar 1,57 triliun rupiah bertenor tiga tahun ditawarkan kupon sebesar 9,6 persen per tahun. Bertindak sebagai penjamin pelaksana emisi, yakni Danareksa Sekuritas, HSBC Securities Indonesia, Kresna Graha Sekurindo Tbk, Indo Premier Securities, Mandiri Sekuritas, dan NISP Sekuritas. Penawaran obligasi dilakukan pada 19-20 April 2011 dan pencatatan di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada 27 April 2011 mendatang. � Ant/E-1

Bisnis “Online Trading” Terus Meningkat JAKARTA – Prospek bisnis transaksi efek berbasis internet (online trading) di Bursa Efek Indonesia (BEI) menunjukkan peningkatan seiring bertambahnya jumlah perusahaan sekuritas yang menyediakan perdagangan berbasis online. Direktur Utama Bursa Efek Indonesia Ito Warsito mengatakan, sebanyak 64 dari total 119 anggota bursa sudah menggunakan layanan transaksi online trading atau naik dibanding tahun lalu sebanyak 50 anggota bursa. “Kami optimistis transaksi saham di bursa efek akan terus tumbuh, itu sebabnya kami te-

rus melakukan perbaikan pada sistem teknologi informasi di otoritas bursa untuk mendukung penerapan ‘Straight Through Processing’,” kata Ito di Jakarta, Senin (18/4). Seiring dengan berkembangnya online trading di dalam negeri, pihak BEI juga menyiapkan sistem pengawasan transaksi. Penerapan sistem pengawasan transaksi merupakan salah satu implementasi dari perubahan peraturan A-III tentang Keanggotaan Bursa. Dalam peraturan tersebut disebutkan, anggota bursa wajib memiliki front and back of-

fice system yang memadai dan dapat mendukung bussines continuity plan (BCP) melalui sistem perdagangan jarak jauh (remote trading) yang dikembangkan Bursa. Dalam peraturan tersebut juga disebutkan, anggota bursa harus memiliki sistem pengawasan dan petugas yang mengawasi pola transaksi nasabah di luar kewajaran. Menurutnya, bisnis online trading juga terbukti dapat meningkatkan nilai transaksi saham anggota bursa. Sampai dengan Maret 2011, frekuensi transaksi rata-rata harian di BEI menun-

jukkan peningkatan hingga mencapai 105 ribu kali per hari. Secara keseluruhan, peningkatan frekuensi transaksi tersebut meningkatkan nilai rata-rata transaksi harian. Pada 2009 nilai transaksi mencapai 4,5 triliun rupiah, dan pada 2010 nilai rata-rata transaksi harian mencapai 4,8 triliun rupiah. Hingga saat ini nilai transaksi harian sudah mencapai 5,4 triliun rupiah. Tingkatkan Kompetisi Direktur Investment Banking OSK Nusadana Securities Mardy Sutanto menambahkan, peng-

gunaan fasilitas online trading dapat meningkatkan kompetisi antarbroker. Ini seiring dengan banyaknya sekuritas yang juga siap memberi fasilitas online trading kepada nasabahnya. Selain itu, fasilitas ini juga akan meningkatkan layanan kepada nasabah, dan pihaknya juga mengharapkan dapat menambah jumlah nasabah. “Dengan fasilitas online trading, kami menargetkan ada peningkatan 1.000-2.000 nasabah online trading pada 2011, saat ini nasabah perusahaan sebanyak 400 nasabah,” kata dia. � Ant/E-1


KORAN JAKARTA

KORPORASI

®

Pertanian

Pertambangan

Industri Dasar

Selasa

19 APRIL 2011

Aneka Industri

Konsumsi

Properti

2.164,04

1.107,73 398,43

3.210,74 2.152,00

12 April

1.109,46

12 April

18 April

201,04

975,81

0,61% 18 April

997,19

395,76

3.191,15

0,59%

11

-2,14%

-0,09% 12 April

198,93

18 April

12 April

1,06%

-0,16% 18 April

12 April

18 April

12 April

18 April

JENDELA AKR Garap Bisnis Perkapalan PEMBAGIAN DIVIDEN I Direktur Utama PT Holcim Indonesia Tbk, Eamon J Ginley bersama Direktur, Patrick Walser dan Direktur Jannus O Hutapea saat menyampaikan hasil RUPS perseroan, di Jakarta, Senin (18/4). Pemegang saham perseroan telah menyetujui pembagian dividen sebesar 23 rupiah per saham atau 21,3 persen dari total laba bersih perseroan pada 2010 sebesar 828 miliar rupiah.

KORAN JAKARTA/WACHYU AP

Strategi Pemasaran I PT Holcim Indonesia Tbk Cari Pinjaman 225 Juta Dollar AS

Pabrikan Semen Incar Sumatra Holcim Indonesia akan membangun tiga pabrik pengepakan semen untuk mengantisipasi permintaan di Pulau Sumatra. JAKARTA – PT Holcim Indonesia Tbk akan membangun tiga pabrik pengepakan semen untuk mengoptimalkan penjualannya di Pulau Sumatra. Perusahaan semen ini berencana mengalokasikan seluruh peningkatan produksinya di tahun ini untuk dijual ke pasar domestik. Presiden Direktur Holcim Eamon Ginley mengaku perseroan siap meningkatkan produksinya hingga 20 persen di tahun ini, dari 8,3 juta ton di tahun 2010 menjadi 10 juta ton. Seluruh produksi itu rencananya dilepas ke pasar domestik, terutama Pulau Jawa dan Sumatra. ”Untuk mengatasi besarnya permintaan di wilayah Sumatra, perseroan saat ini sedang membangun tiga pabrik pengepakan semen,” katanya seusai

RUPS perseroan di Jakarta, Senin (18/4). Menurut Eamon, perseroan telah memulai pembangunan satu pabrik di Batam sejak lima bulan lalu, dan diharapkan rampung dan beroperasi pada Mei 2011. Dua pabrik lainnya di Dumai dan Perawang diharapkan akan rampung satu bulan setelahnya. Eamon mengatakan perseroan akan menginvestasikan dana 8 juta dollar AS untuk pembangunan ketiga pabrik tersebut. Pembangunan pabrik yang masing-masing berkapasitas 2.000 ton per tahunnya ini merupakan salah satu bentuk jaminan pasokan yang diberikan Holcim kepada pelanggan di Kepulauan Riau dan sekitarnya. “Sebab kalau kita kirim langs-

Penjualan Semen 2011 Kuartal I Perubahan (ribu ton) YoY Jawa 5.740 12,3% Sumatera 2.598 13,7% Kalimantan 728 -2,6% Sulawesi 752 -4,4% Nusa 565 0,0% Tenggara Maluku & 192 -20,3% Papua Ekspor 533 1,3% Wilayah

Sumber: Danareksa

ung dalam bentuk kantong sak, tentu banyak yang mengalami kerusakan pada kemasannya karena angin dan badai dan pengapalan yang sulit,” katanya. Pinjaman Terkait pembangunan pabrik di Tuban, Jawa Timur, Direktur Keuangan Holcim Olaf Nahe mengaku perseroan tengah mencari pinjaman sekitar 225 juta dollar AS. Investasi yang dibutuhkan untuk pabrik yang

diperkirakan mulai berproduksi pada pertengahan 2013 itu sekitar 450 juta dollar AS. ”Pendanaannya gabungan dari cash flow dan pinjaman perbankan. Untuk perbankan, porsinya sekitar 40 – 50 persen dari total kebutuhan investasi,” katanya. Namun, dia belum bersedia menyebut bank-bank yang bakal mengucurkan pinjaman tersebut. Dia hanya mengatakan terbuka kemungkinan bank lokal maupun asing. Pembangunan pabrik di Tuban sudah dimulai sejak akhir tahun lalu. Kapasitas produksi yang ditargetkan dari pabrik ketiga perseroan ini mencapai 1,7 juta ton per tahun. Bagi Deviden Lebih lanjut, Eamon menjelaskan pemegang saham perseroan telah menyetujui pembagian dividen sebesar 23 rupiah per saham atau 21,3 persen dari total laba bersih perseroan

pada 2010 sebesar 828 miliar rupiah. Pembagian dividen ini merupakan yang pertama kali dilakukan setelah perseroan melakukan kuasi reorganisasi di awal tahun. ”Kami melihat tahun 2010 merupakan tahun yang penting bagi Holcim Indonesia dan tentunya juga bagi para pemegang saham. Di tahun yang penting tersebut, langkah terakhir kami adalah melakukan reorganisasi dan eliminasi defisit sehingga bisa kembali membagi dividen,” ujar Eamon. Analis Danareksa, Chandra S Pasaribu, sebelumnya, memperkirakan prospek produsen semen pada 2011 masih baik. Selain tingginya permintaan semen domestik, kenaikan harga jual semen di tahun ini akan menopang kinerja pabrikan semen. ”Selain itu, menguatnya rupiah juga memberi keuntungan bagi produsen semen karena sekitar 60 persen biaya dalam dollar AS,” jelasnya. � cas/E-11

Strategi Bisnis

Elnusa Bidik Kontribusi Kapal Seismik JAKARTA – PT Elnusa Tbk menargetkan dapat meraup pendapatan dari bisnis seismik lepas pantai (seismic marine) sebesar 55 juta dollar AS atau setara 495 miliar rupiah hingga 2012 mendatang. Anak usaha Pertamina di bisnis jasa pendukung migas ini memperkirakan bisnis barunya ini akan berkontribusi 10 persen dari total pendapatan perseroan. Sekretaris Perusahaan PT Elnusa Tbk Heru Samodra mengatakan, dari target pendapatan sebesar tersebut, perseroan memperkirakan tahun ini bisa meraup pendapatan sebanyak 17 juta dollar AS atau setara 153 miliar rupiah.

“Target tersebut sehubungan dengan masa efektif pengoperasian kapal seismik yang diprediksi baru akan dimulai pada akhir semester I-2011,” kata Heru di Jakarta, Senin (18/4). Sementara pada 2012, perseroan optimistis bisa meningkatkan perolehan pendapatan secara signifikan. Tahun depan, Elnusa menargetkan pendapatan di unit bisnis seismik lepas pantai ini bisa mengalami pertumbuhan sekitar 123 persen, menjadi 38 juta dollar AS atau setara 342 miliar rupiah. Secara terpisah, Direktur Utama PT Elnusa Tbk Suharyanto mengatakan, sebelumnya

perseroan telah menggandeng perusahaan jasa seismik multinasional Perancis, CGGVeritas. “Kami telah meluncurkan kapal seismik, yang merupakan joint venture (JV) company bersama CGGVeritas. Nantinya, operasi kapal seismik sepenuhnya akan dilakukan perseroan, melalui perusahaan patungan ini,” papar Suharyanto. Usaha Patungan Dijelaskannya, pembentukan usaha patungan tersebut merupakan strategi usaha jangka panjang perseroan untuk fokus pada jasa hulu migas terintegrasi. Selain itu, Suharyanto menilai, pengembangan

jasa seismik lepas pantai sejalan dengan kebutuhan eksplorasi cadangan-cadangan migas di lokasi lepas pantai dan laut dalam. Dalam pembentukan perusahaan patungan tersebut, ungkap Heru, perseroan yang menyetor modal 5 juta dollar AS akan menjadi pemegang saham mayoritas, dengan porsi kepemilikan saham sebesar 51 persen, sementara 49 persen sisanya akan dimiliki CGGVeritas. Terkait dengan sumber dana, Heru mengatakan, pihak Elnusa akan menggunakan kas internal. Namun, diakuinya, setoran modal awal ini hanya akan memenuhi sekitar 30 per-

sen kebutuhan perusahaan patungan itu. Selanjutnya, anak usaha ini akan berusaha sendiri mencari pendanaan lainnya. Sebelumnya, analis BNI Securities Deo Rawendra menilai, prospek bisnis Elnusa sebagai perusahaan jasa migas terbesar di Indonesia sebenarnya masih cukup baik. Hal ini didukung oleh prospek industri migas yang masih positif dan tren kenaikan harga minyak dunia, yang diperkirakan masih bisa mendorong produksi migas. “Selain itu, Elnusa masih memiliki tingkat utang (leverage ratio) yang aman untuk menambah modal ke depannya,” jelasnya. � fay/E-11

JAKARTA – PT AKR Corporindo Tbk berencana mengincar bisnis perkapalan atau transportasi laut, seiring dengan penerapan asas cabotage yang mewajibkan pengangkutan barang dalam negeri diangkut kapal berbendera Indonesia. Perusahaan distributor bahan kimia dan BBM ini telah mendirikan anak usaha baru. Direktur AKR Corporindo, Suresh Vembu, mengungkapkan hal tersebut dalam keterbukaan informasi yang disampaikan ke Bursa Efek Indonesia, Senin (18/4). Anak usaha perseroan ini bernama PT AKR Sea Transport yang berkedudukan di Jakarta Barat. ”Anak usaha ini bergerak bidang usaha menjalankan kegiatan usaha pengangkutan laut antar pelabuhan di Indonesia, yang dilakukan secara tetap dan teratur dan atau pelayaran yang tidak tetap dan tidak teratur (tramper) dengan menggunakan semua jenis kapal,” kata Suresh. Suresh belum memerinci berapa investasi yang akan digunakan perseroan untuk mengembangkan bisnis barunya tersebut. Namun, untuk tahap awal, perseroan telah menyetorkan dana sekitar satu miliar rupiah sebagai modal disetor perseroan, dari total modal dasar sebesar empat miliar rupiah. Dengan kepemilikan 999 saham, AKR Corporindo menguasai 99,99 persen saham AKR Sea Transport, sedangkan pemegang saham lainnya, PT Usaha Era Pratama Nusantara, yang menguasai satu saham menguasai 0,01 persen kepemilikan. � nse/E-8

» Ekspor Pelumas

»

Dua pekerja memeriksa kemasan pelumas yang akan diekspor oleh Lubricant Production Unit Jakarta milik PT Pertamina, di Tanjung Priuk, Jakarta Utara, Senin ( 18/4). Pertamina mulai mengekspor pelumas ke Nepal, dengan pengiriman perdana 2 kontainer produk pelumas yang terdiri dari jenis Mesran dan Enduro, dengan volume sekitar 12.000 liter.

Grup Lippo Tambah Saham di Lippo Karawaci JAKARTA – Grup Lippo telah meningkatkan kepemilikan sahamnya di salah satu anak usahanya di bisnis properti, PT Lippo Karawaci Tbk. Melalui salah satu perusahaan afiliasinya, Pacific Asia Holding Limited, Grup Lippo telah membeli 652 juta lembar (3,02 persen) saham perusahaan tersebut senilai 52 juta dollar AS. Direktur Lippo Karawaci Mark Wong mengungkapkan hal tersebut dalam penjelasan tertulisnya, Senin (18/4). Setelah pembelian saham tersebut, kepemilikan Grup Lippo di Lippo Karawaci menjadi 25,02 persen. “Pembelian saham telah dilakukan dalam lima hari sampai dengan Jumat, 15 April 2011,” katanya. Dia menjelaskan investasi lanjutan oleh pendiri Lippo Karawaci tersebut menegaskan komitmen dan keyakinannya terhadap pertumbuhan properti di Indonesia yang diproyeksikan akan melebihi tingkat pertumbuhan PDB Indonesia. Saat ini, Lippo Karawaci juga berniat meningkatkan nilai dari grup propertinya menjadi 8 miliar dollar AS dengan cara mempercepat pengembangan dan penjualan kawasan permukiman (township) dengan fasilitas infrastruktur terbaik dan land bank yang luas. Selain itu, perseroan meningkatkan divisi healthcare di bawah bendera Siloam Hospitals empat kali lipat menjadi 25 rumah sakit dengan pendapatan tahunan 500 juta dollar AS dalam lima tahun ke depan. � nse/E-8

HOTLINE: 021-315.2550 HO A A G G EX EXT: 111, 112 R R A A H H FAX: +62-21-315.4601 FA MUUMM ikiklan@koran-jakarta.com U UM

Proyeksi Kinerja

Pegadaian Targetkan Laba Tumbuh 45 Persen JAKARTA – Perum Pegadaian menargetkan pertumbuhan laba bersihnya pada 2011 sebesar 45,45 persen, dari 1,1 triliun rupiah di 2010. Perusahaan pelat merah yang bergerak pada bisnis pembiayaan ini masih tetap fokus melayani pasar retail, khususnya di Pulau Jawa. Direktur Utama Perum Pegadaian Suwhono mengaku optimistis bahwa target pertumbuhan kinerja tersebut akan bisa dicapai perseroan seiring dengan meningkatnya target pertumbuhan kredit sebesar 30 persen. “Perum Pegadaian pada 2011 menargetkan pertumbuhan kredit menjadi sebesar

86 triliun rupiah, naik dibandingkan tahun lalu yang hanya 66 persen,” katanya di Jakarta, Senin (18/4). Suwhono mengatakan, meningkatnya target kredit itu karena Perum optimistis dana tersebut masih dapat diserap masyarakat yang sangat membutuhkan dalam waktu yang cepat. Apalagi, pasar retail saat ini masih besar terutama di kawasan Pulau Jawa. Selain bertumpu pada kantor-kantor cabang yang ada selama ini, menurutnya, Pegadaian akan hadir di sejumlah kantor di mal maupun tempattempat yang strategis untuk bisa meningkatkan penyaluran kreditnya.

Pegadaian akan dapat meraih laba bersih tersebut, meski persaingan di sektor retail makin ketat,” ucapnya. Ia mengatakan, dana murah dari Pegadaian pada umumnya dibutuhkan kalangan menengah ke bawah, namun ada juga kalangan atas membutuhkan dana Pegadaian dengan menggadaikan mobilnya. ANTARA/AUDY ALWI

Suwhono

Jika penyaluran kredit tersebut bisa tercapai, dia optimistis bahwa laba bersih 2011 bisa mencapai 1,6 triliun rupiah naik dari tahun lalu hanya 1,1 triliun rupiah. “Kami optimistis

11,4 Triliun Rupiah Sementara itu, Kepala Humas Pegadaian, Lucy mengungkapkan terus meningkatnya permintaan dana terhadap Pegadaian. Terbukti, dalam dua bulan pertama di tahun ini (Januari-Februari 2011), omzet kredit yang disalurkan Pegada-

ian telah mencapai 11,4 triliun rupiah. “Rinciannya, kredit yang berhasil disalurkan pada Januari sebesar 5,7 triliun rupiah, dan Februari sebesar 5,7 triliun rupiah,” katanya. Sedangkan untuk Maret diperkirakan tidak akan berbeda jauh dengan bulan-bulan sebelumnya. Menurut dia, permintaan kredit dari nasabah paling banyak terjadi pada hari raya Idul Fitri dan kenaikan kelas, serta menjelang akhir tahun. “Pada hari raya maupun akhir tahun, permintaan konsumen meningkat yang diperkirakan bisa mencapai dua kali lipat dari bulan-bulan sebelumnya,” ucapnya. � Ant/E-11

ANTARA/ UJANG ZAELANI

DISPLAY Y ADVERTORIAL LAPORAN KEUANGAN

BW FC BW FC BW FC

28.000/mmk 38.000/mmk 32.000/mmk 40.000/mmk 17.000/mmk 32.000/mmk

LELANG

BW

9.000/mmk

EKSPOSURE

BW FC

2.000.000/kavling 3.000.000/kavling

BANNER HALAMAN 1

FC

52.000/mmk

CENTER SPREAD

BW FC

35.000/mmk 40.000/mmk

FC

9.000.000/Kav/Ins

BW FC BW FC

34.000/mmk 52.000/mmk 10.000/mmk 15.000/mmk

BW

21.000/baris

KUPING

COVER EKONOMI COVER RONA

ISLAND AD OBITUARI BARIS KOLOM BARIS FOTO

KHUSUS PROPERTI & OTOMOTIF

BW

25.000/mmk

BW

100.000/kavling


12

DATA EFEK & ASURANSI

Selasa

19 APRIL 2011

KORAN JAKARTA

PERDAGANGAN SAHAM DAN OBLIGASI DI BURSA EFEK INDONESIA 18 APRIL 2011 SAHAM INDEKS LQ-45 Kode AALI

Nama Saham

SAHAM UNTUNG TERBESAR Naik/Turun Penutupan (Rp)

Tertinggi Terendah

Astra Agro Lestari Tbk

Kode UNIT

Nama Saham

INDONESIA BOND PRICING AGENCY (IBPA) - IGSYC

Penutupan

Naik/Turun (%)

149

34,23

81.000

11.848.500

18 14

Nusantara Inti Corpora Tbk

Vol

Nilai

Frek

INDONESIA GOVERNMENT SECURITIES YIELD CURVE

22.900

22.550

50

22.850

ADRO Adaro Energy Tbk.

2.275

2.225

-50

2.225

CMPP Centris Multipersada Pratama T

380

24,59

74.500

26.845.000

ANTM Aneka Tambang (Persero) Tbk

2.350

2.300

-25

2.325

MREI

Maskapai Reasuransi Indonesia

660

24,53

1.500

990.000

3

55.150

54.150

-700

54.400

PTSP

Pioneerindo Gourmet Internatio

590

11,32

3.500

1.945.000

3

280

270

-5

275

PTPP

PP (Persero) Tbk.

700

7,69

15.771.500

10.827.300.000

667

7.450

7.250

100

7.400

GSMF Equity Development Investment

91

7,06

1.888.500

162.471.000

17

740

720

-10

730

TMPO Tempo Intimedia Tbk.

98

6,52

1.652.000

158.177.000

56

380

5,56

1.500

570.000

1 276

ASII

Astra International Tbk

ASRI

Alam Sutera Realty Tbk.

BBCA

Bank Central Asia Tbk

BBKP

Bank Bukopin Tbk

BBNI

Bank Negara Indonesia (Pers

4.050

3.975

0

4.000

MLIA

BBRI

Bank Rakyat Indonesia (Pers

6.250

6.150

100

6.250

CTRP Ciputra Property Tbk

BBTN

Bank Tabungan Negara (Perse

1.790

1.740

-20

1.750

MDRN Modern Internasional Tbk

BDMN Bank Danamon Indonesia Tbk.

6.500

6.200

-150

6.300

DEWA Darma Henwa Tbk

BJBR

Bank Pembangunan Daerah Jaw

1.410

1.350

-20

1.370

ACES Ace Hardware Indonesia Tbk

BMRI

Bank Mandiri (Persero) Tbk

6.800

6.650

-100

6.700

RAJA

Rukun Raharja Tbk

Mulia Industrindo Tbk

BNBR

Bakrie & Brothers Tbk

67

65

-1

65

LTLS

Lautan Luas Tbk

BRAU

Berau Coal Energy Tbk.

550

540

0

540

EXCL

XL Axiata Tbk.

BSDE

Bumi Serpong Damai Tbk

880

850

10

870

SRAJ

Sejahteraraya Anugrahjaya Tbk.

BTEL

Bakrie Telecom Tbk

390

385

-5

390

DOID

Delta Dunia Makmur Tbk

405

5,19

10.718.500

4.242.757.500

2.275

4,6

1.000

2.275.000

2

76

4,11

302.577.500

23.021.464.000

1.673

2.625

3,96

316.500

810.362.500

26

790

3,95

48.500

36.850.000

9

800

3,9

159.500

125.825.000

16

5.850

3,54

5.533.000

31.955.275.000

476

310

3,33

493.500

152.385.000

99

1.320

3,12

105.842.000

137.780.560.000

2.186

BUMI

Bumi Resources Tbk

3.375

3.325

0

3.350

LPKR

Lippo Karawaci Tbk

720

2,86

138.314.000

98.406.255.000

1.715

CPIN

Charoen Pokphand Indonesia

1.950

1.910

40

1.950

TGKA Tigaraksa Satria Tbk

740

2,78

11.500

8.320.000

6

DOID

Delta Dunia Makmur Tbk

1.330

1.270

40

1.320

IPOL

191

2,69

79.508.000

15.083.426.000

1.160

ELSA

Elnusa Tbk

305

300

5

305

ELTY

Bakrieland Development Tbk

139

136

-1

137

ENRG

Energi Mega Persada Tbk

129

127

0

127

GGRM Gudang Garam Tbk

41.000

40.200

200

40.700

GJTL

Gajah Tunggal Tbk

2.375

2.325

25

2.375

INCO

International Nickel Indone

4.875

4.800

0

4.850

INDF

Indofood Sukses Makmur Tbk

5.400

5.350

50

5.400

INDY

Indika Energy Tbk

INTP

Indocement Tunggal Prakasa

ISAT

Indosat Tbk

ITMG

Indo Tambangraya Megah Tbk.

JSMR

Indopoly Swakarsa Industry Tbk

Kode

Nama Saham

Penutupan

Naik/Turun (%)

710

-6,58

Indal Aluminium Industry Tbk

SKYB Skybee Tbk.

3.950

0

3.975

17.200

16.850

-50

16.950

5.400

5.300

0

5.350

48.950

47.950

-550

48.200

Jasa Marga (Persero) Tbk

3.325

3.275

0

3.300

MRAT Mustika Ratu Tbk

KLBF

Kalbe Farma Tbk

3.700

3.650

0

3.675

LPKR

Lippo Karawaci Tbk

730

690

20

720

LSIP

PP London Sumatra Indonesia

2.400

2.375

0

2.400

MEDC Medco Energi International

2.800

2.725

-50

PGAS

Perusahaan Gas Negara (Pers

4.025

3.925

PTBA

Tambang Batubara Bukit Asam

SMDR Samudera Indonesia Tbk

Vol 25.058.500

Nilai

945

335

-5,63

4.500

1.507.500

3

520

-5,45

25.000

13.000.000

1

4.100

-4,09

1.000

4.100.000

1

META Nusantara Infrastructure Tbk.

260

-3,7

3.878.000

1.013.700.000

105

LPCK

520

-3,7

497.500

259.830.000

26

550

-3,51

251.500

138.835.000

16

MBSS Mitrabahtera Segara Sejati Tbk

1.680

-3,45

1.948.500

3.285.375.000

CMNP Citra Marga Nusaphala Persada

1.120

-3,45

13.757.500

15.665.310.000

VOKS Voksel Electric Tbk

560

-3,45

7.000

2.750

GEMA Gema Grahasarana Tbk

300

-3,23

-75

3.925

SGRO Sampoerna Agro Tbk

3.250

-2,99

Lippo Cikarang Tbk

8,5 8 7,5 7 6,5

5

3.960.000

3

56.500

16.402.500

7

7.829.500

25.628.312.500

423

22.300

KOIN

Kokoh Inti Arebama Tbk

167

-2,91

71.500

11.943.000

11

2.125

DGIK

Duta Graha Indah Tbk

134

-2,9

12.129.500

1.637.651.000

146

SMGR Semen Gresik (Persero) Tbk

9.650

9.500

-50

9.500

RIGS

Rig Tenders Indonesia Tbk.

16.130.000

4

TINS

Timah (Persero) Tbk.

2.875

2.825

25

2.850

DSSA Dian Swastatika Sentosa Tbk

TLKM

Telekomunikasi Indonesia (P

7.350

7.250

100

7.350

MICE

Multi Indocitra Tbk

UNSP

Bakrie Sumatra Plantations

360

355

-5

355

SIAP

Sekawan Intipratama Tbk

UNTR

United Tractors Tbk

22.350

22.050

100

22.300

PLAS

Polaris Investama Tbk

UNVR

Unilever Indonesia Tbk

15.050

14.950

50

15.000

EMDE Megapolitan Developments Tbk.

670

-2,9

24.000

25.750

-2,83

4.500

113.250.000

9

355

-2,74

893.000

321.477.500

85

71

-2,74

6.000

426.000

4

1.130

-2,59

1.865.000

2.201.310.000

281

115

-2,54

2.889.500

332.735.500

130

Penutupan

Prb (Nominal)

76

3

302.577.500

23.021.464.000

1.673

1.190

0

173.057.500

208.416.460.000

12.540

720

20

138.314.000

98.406.255.000

1.715

1.320

40

105.842.000

137.780.560.000

2.186

65

-1

101.428.500

6.668.101.000

525

1.370

-20

97.371.500

133.665.985.000

3.551

DEWA Darma Henwa Tbk

Vol

Nilai

30

6,7520 5,7955 5,9716 6,3612 6,6894 6,9336 7,1251 7,2932 7,4548 7,6167 7,7801 7,9432 8,1035 8,2584 8,4059 8,5446 8,6734 8,7919 8,9002 8,9984 9,0870 9,1664 9,2373 9,3003 9,3562 9,4056 9,4491 9,4874 9,5209 9,5502 9,5758

Fair Price (%)

YTM (%)

Kupon (%)

FR0055

101,3750

7,0625

7,3750

FR0053

102,7201

7,8557

8,2500

15,42

FR0056

99,0000

8,4910

8,3750

20,25

FR0054

103,2500

9,1418

9,5000

Kontak IBPA: Departemen Pemasaran & Layanan ; E-mail: enquiries@ibpa.co.id ; Telepon: 021 515 1569 ; Faks: 021 515 1520 ; Website: www.ibpa.co.id Informasi yang disajikan oleh IBPA dalam dokumen ini hanya dapat digunakan untuk kepentingan penerima saja. Informasi dalam dokumen ini didasarkan pada sumber‐sumber data yang dapat dipercaya yang tersedia hingga batas waktu pengumpulan data yang ditetapkan oleh IBPA. Dokumen ini dimaksudkan semata‐mata hanya untuk tujuan penyediaan informasi nilai imbal hasil (yield) dan kurva imbal hasil (yield curve) Surat Utang Negara (SUN), serta data harga pasar wajar SUN seri benchmark, dan bukan merupakan rekomendasi, penawaran, saran ataupun pendapat dari IBPA untuk membeli, menjual, atau menyimpan Efek tertentu, atau bukan untuk mengesahkan dokumen, pajak, akuntansi, atau bukan merupakan saran investasi, atau bukan sebagai layanan yang menjanjikan keuntungan tertentu, atau kesesuaian dari Efek apapun atau investasi lainnya. IBPA, termasuk direksi, karyawan dan agen resmi IBPA, tidak bertanggung jawab atas kerugian yang timbul dari segala bentuk penggunaan informasi yang terdapat di dalam dokumen ini oleh penerima informasi dan akan membebaskan IBPA dari tuntutan atau upaya hukum apapun yang diakibatkannya.

SAHAM VOLUME TERBESAR Nama Saham

25

15-April-11

6,7480 5,7567 6,1360 6,6016 6,9084 7,0993 7,2403 7,3715 7,5098 7,6587 7,8157 7,9765 8,1367 8,2928 8,4419 8,5823 8,7129 8,8332 8,9431 9,0427 9,1325 9,2131 9,2850 9,3489 9,4055 9,4556 9,4996 9,5383 9,5723 9,6019 9,6279

BENCHMARK SUN 5,42

-50

20

18 APRIL 2011

10,25

-250

Kode

15

879

2.100

Frek

10 15 APRIL 2011

104

22.300

Nilai

5

Seri

2.175

Volume

0

Tenor

22.650

Nama

9

5,5

18.255.110.000

18-April-11

0,1 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30

9,5

Frek

SMCB Holcim Indonesia Tbk

Kode

Tenor

6

BMTR Global Mediacom Tbk. INAI

YIELD

10

SAHAM RUGI TERBESAR

4.000

TOP VOLUME BROKER

10,5

Frek

YP

eTRADING SECURITIES

315.006.500

277.577.261.000

18.429

YU

CIMB SECURITIES INDONESIA

263.412.500

402.183.766.500

5.786

KRAS Krakatau Steel (Persero) Tbk.

KI

CIPTADANA SECURITIES

235.957.884

169.680.700.020

2.974

LPKR

Lippo Karawaci Tbk

PD

INDO PREMIER SECURITIES

229.243.500

164.326.668.500

11.329

DOID

Delta Dunia Makmur Tbk

CP

VALBURY ASIA SECURITIES

214.401.333

167.393.689.789

6.741

GI

MAHASTRA CAPITAL

189.004.106

3.717.048.560

99

BJBR

ZP

KIM ENG SECURITIES

152.321.616

453.580.524.920

5.177

IPOL

Indopoly Swakarsa Industry Tb

191

5

79.508.000

15.083.426.000

1.160

1

Obligasi Negara Th. 2004 Seri FR0025

18-Apr-11

20-Apr-11

0,49

101,850

0,452

0,4604

6,0754

10

FZ

WATERFRONT SECURITIES IND.

150.255.500

56.524.739.500

2.127

ASRI

Alam Sutera Realty Tbk.

275

-5

72.667.000

19.869.882.500

910

2

Obligasi Negara Th. 2005 Seri FR0027

18-Apr-11

20-Apr-11

4,16

108,850

9,9

10,7762

0,0000

9,5

3

Obligasi Negara Th. 2005 Seri FR0028

18-Apr-11

20-Apr-11

6,24

113,270

10

11,3270

7,2280

10

4

Obligasi Negara Th.2006 Seri FR0035

18-Apr-11

20-Apr-11

11,17

134,250

10

13,4250

8,1607

12,9

5

Obligasi Negara Th. 2006 Seri FR0036

18-Apr-11

20-Apr-11

8,41

123,010

1,264

1,5548

7,7238

11,5

6

Obligasi Negara Th. 2006 Seri FR0040

18-Apr-11

21-Apr-11

14,42

119,750

5

5,9875

8,5825

11

BNBR Bakrie & Brothers Tbk Bank Pembangunan Daerah Jawa

KK

PHILLIP SECURITIES INDONESIA

144.741.080

106.545.846.500

5.745

TRUB Truba Alam Manunggal Engineer

60

0

70.840.500

4.244.660.500

899

AK

UBS SECURITIES INDONESIA

143.852.522

418.414.342.900

5.312

MIRA Mitra International Resources

193

0

52.965.500

10.283.033.000

937

DP

DBS VICKERS SECURITIES INDONES

142.893.681

38.163.860.185

441

BLTA

Berlian Laju Tanker Tbk

375

5

51.442.000

19.049.372.500

476

YJ

LAUTANDHANA SECURINDO

137.150.333

84.443.771.789

3.068

GREN Evergreen Invesco Tbk.

111

1

44.012.000

4.871.945.500

515

CC

MANDIRI SEKURITAS

130.132.500

144.306.572.000

3.527

ENRG Energi Mega Persada Tbk

NI

BNI SECURITIES

125.726.500

212.528.143.000

6.387

BUMI Bumi Resources Tbk

KZ

CLSA INDONESIA

116.524.500

216.342.796.500

1.915

Kupon

7

Obligasi Negara Th. 2007 Seri FR0047

18-Apr-11

20-Apr-11

16,84

113,000

1

1,1300

8,5300

10

UNSP Bakrie Sumatra Plantations Tb

355

-5

35.674.500

12.834.415.000

355

8

Obligasi Negara RI Seri FR0050

18-Apr-11

20-Apr-11

27,26

110,750

10

11,0750

9,3930

10,5

BDMN Bank Danamon Indonesia Tbk.

6.300

-150

31.659.500

199.066.025.000

1.856

ADRO Adaro Energy Tbk.

2.225

-50

26.212.000

59.001.075.000

1.221

AI

UOB KAY HIAN SECURITIES

110.751.765

160.329.009.045

3.283

BORN Borneo Lumbung Energi & Metal

1.650

-10

25.079.500

41.582.095.000

888

BK

J.P MORGAN SECURITIES INDONESIA

105.551.500

319.821.906.000

3.535

BMTR Global Mediacom Tbk.

710

-50

25.058.500

18.255.110.000

945

TMPI

AGIS Tbk

119

0

24.018.500

2.864.665.500

271

SAHAM NILAI TERBESAR Penutupan

Prb (Nominal)

ZP

KIM ENG SECURITIES

152.321.616

453.580.524.920

5.177

KRAS Krakatau Steel (Persero) Tbk.

1.190

0

AK

UBS SECURITIES INDONESIA

143.852.522

418.414.342.900

5.312

ASII

Astra International Tbk

54.400

YU

CIMB SECURITIES INDONESIA

263.412.500

402.183.766.500

5.786

BDMN Bank Danamon Indonesia Tbk.

CS

CREDIT SUISSE SECURITIES IND

102.322.234

391.126.936.300

4.877

BBRI

Bank Rakyat Indonesia (Perser

DB

DEUTSCHE SECURITIES INDONESIA

75.453.000

360.458.800.000

2.410

DOID

BK

J.P MORGAN SECURITIES INDONESIA

105.551.500

319.821.906.000

3.535

BMRI

YP

ETRADING SECURITIES

315.006.500

277.577.261.000

18.429

BJBR

DX

BAHANA SECURITIES

95.602.500

248.961.343.500

3.981

BUMI

KZ

CLSA INDONESIA

116.524.500

216.342.796.500

1.915

TLKM Telekomunikasi Indonesia (Per

NI

BNI SECURITIES

125.726.500

212.528.143.000

6.387

LPKR

ML

MERRILL LYNCH INDONESIA

55.808.568

208.464.322.800

2.713

BBCA Bank Central Asia Tbk

Frek

Yield

851

4.335

Nilai

(Rp Mil)

394

4.091

Volume

(Rp Mil)

4.758.414.500

136.182.287.100

Nama

Nilai

121.766.037.500

164.799.144.000

Kode

Volume Harga

36.305.500

111.832.020

TOP NILAI BROKER

TTM

37.076.000

115.227.000

4.877

Tgl Peny.

0

DANAREKSA SEKURITAS

391.126.936.300

Tgl Lelang

0

OSK NUSADANA SECURITIES

102.322.234

Nama Obligasi

127

DR

CREDIT SUISSE SECURITIES IND

No.

3.350

OD

CS

VOLUME TRANSAKSI TERBESAR OBLIGASI NEGARA

Kode

Nama Saham

Vol

Nilai

Frek

9

Obligasi Negara RI Seri FR0052

18-Apr-11

21-Apr-11

19,34

112,000

5

5,6000

9,1610

10,5

10

Obligasi Negara RI Seri FR0053

18-Apr-11

20-Apr-11

10,25

102,750

10

10,2750

7,8000

8,25

11

Obligasi Negara RI Seri FR0054

18-Apr-11

20-Apr-11

20,25

103,450

40

41,3800

9,1200

9,5

12

Obligasi Negara RI Seri FR0055

18-Apr-11

21-Apr-11

5,41

101,500

7,363

7,4734

7,0340

7,375

13

Obligasi Negara RI Seri FR0056

18-Apr-11

20-Apr-11

15,42

103,500

0,25

0,2588

7,9700

8,375

14

Obligasi Pem. Th. 2002 Seri VR0026

18-Apr-11

20-Apr-11

6,78

100,000

10

10,0000

0,0002

6,36967

15

Obligasi Pem. Th. 2002 Seri VR0028

18-Apr-11

20-Apr-11

7,36

101,045

85,15

86,0395

5,0000

6,36967

16

SBSN RI Seri IFR-0006

18-Apr-11

21-Apr-11

18,92

106,650

5

5,3325

9,4800

0

17

Obligasi Negara Republik Indonesia Seri ORI003

18-Apr-11

20-Apr-11

0,4

100,750

0,2

0,2015

7,4633

9,4

18

Obligasi Negara Republik Indonesia Seri ORI004

18-Apr-11

20-Apr-11

0,9

102,250

0,3

0,3068

6,8900

9,5

19

Obligasi Negara Republik Indonesia Seri ORI005

18-Apr-11

20-Apr-11

2,41

108,150

0,55

0,5948

7,7793

11,45

173.057.500

208.416.460.000

12.540

-700

3.705.500

202.469.500.000

1.420

6.300

-150

31.659.500

199.066.025.000

1.856

6.250

100

23.551.500

145.815.200.000

1.844

Delta Dunia Makmur Tbk

1.320

40

105.842.000

137.780.560.000

2.186

Bank Mandiri (Persero) Tbk

6.700

-100

20.445.500

137.251.875.000

1.124

20

Obligasi Negara Republik Indonesia Seri ORI006

18-Apr-11

20-Apr-11

1,33

102,150

0,1

0,1022

8,5220

9,35

1.370

-20

97.371.500

133.665.985.000

3.551

21

Obligasi Negara Republik Indonesia Seri ORI007

18-Apr-11

19-Apr-11

2,33

100,500

0,03

0,0302

7,7140

7,95

3.350

0

36.305.500

121.766.037.500

851

22

Sukuk Negara Ritel Seri SR-001

18-Apr-11

20-Apr-11

0,86

103,600

1

1,0360

7,5964

0

7.350

100

16.532.500

121.321.975.000

1.665

720

20

138.314.000

98.406.255.000

1.715

23

Sukuk Negara Ritel Seri SR-002

18-Apr-11

20-Apr-11

1,82

102,500

1

1,0250

7,2000

0

7.400

100

11.224.500

82.676.600.000

900

24

Sukuk Negara Ritel Seri SR-003

18-Apr-11

19-Apr-11

2,85

102,000

0,2

0,2040

0,0000

0

25

Obligasi Negara Th.2005 Seri FR0030

15-Apr-11

20-Apr-11

5,08

116,000

42,2

48,9520

0,0000

10,75

Bumi Resources Tbk Lippo Karawaci Tbk

RX

MACQUARIE CAPITAL SEC. IND.

85.545.108

199.427.987.900

2.602

PGAS

Perusahaan Gas Negara (Perser

3.925

-75

20.615.500

81.358.987.500

KI

CIPTADANA SECURITIES

235.957.884

169.680.700.020

2.974

BBNI

Bank Negara Indonesia (Perser

4.000

0

18.711.500

75.081.512.500

616

26

Obligasi Negara Th.2006 Seri FR0033

15-Apr-11

19-Apr-11

1,91

110,500

1

1,1050

0,0000

12,5

CP

VALBURY ASIA SECURITIES

214.401.333

167.393.689.789

6.741

ITMG

Indo Tambangraya Megah Tbk.

48.200

-550

1.465.500

70.722.650.000

970

27

Obligasi Negara Th. 2007 Seri FR0045

15-Apr-11

20-Apr-11

26,09

102,800

5

5,1400

9,4576

9,75

DR

OSK NUSADANA SECURITIES

115.227.000

164.799.144.000

4.091

KLBF

Kalbe Farma Tbk

3.675

0

17.589.000

64.690.000.000

1.251

28

Surat Perbendaharaan Negara Seri SPN20110707

15-Apr-11

19-Apr-11

0,22

99,014

37,296

36,9283

4,6000

0

PD

INDO PREMIER SECURITIES

229.243.500

164.326.668.500

11.329

2.225

-50

26.212.000

59.001.075.000

1.221

29

Obligasi Negara Th. 2003 Seri FR0023

14-Apr-11

18-Apr-11

1,66

107,750

70,45

75,9099

0,0000

11

ADRO Adaro Energy Tbk.

593

AI

UOB KAY HIAN SECURITIES

110.751.765

160.329.009.045

3.283

SMGR Semen Gresik (Persero) Tbk

9.500

-50

4.924.500

47.121.875.000

476

CC

MANDIRI SEKURITAS

130.132.500

144.306.572.000

3.527

BORN Borneo Lumbung Energi & Metal

1.650

-10

25.079.500

41.582.095.000

888

30

Obligasi Negara Th. 2004 Seri FR0026

14-Apr-11

19-Apr-11

3,49

113,750

50

56,8750

0,0000

11

OD

DANAREKSA SEKURITAS

111.832.020

136.182.287.100

4.335

UNTR United Tractors Tbk

22.300

100

1.840.500

41.018.200.000

477

31

Obligasi Negara Th. 2007 Seri FR0044

14-Apr-11

18-Apr-11

13,42

112,000

31,89

35,7168

0,0000

10

KK

PHILLIP SECURITIES INDONESIA

144.741.080

106.545.846.500

5.745

UNVR Unilever Indonesia Tbk

15.000

50

2.693.000

40.395.250.000

747

32

Obligasi Negara RI Seri FR0049

14-Apr-11

18-Apr-11

2,41

106,160

20

21,2320

0,0000

9

Yield

Kupon

Kode YP

Nama eTRADING SECURITIES

VOLUME TRANSAKSI TERBESAR OBLIGASI KORPORASI

SAHAM TERAKTIF

TOP BROKER TERAKTIF Volume

Nilai

315.006.500

277.577.261.000

Frek

Kode

Penutupan

Prb (Nominal)

18.429

KRAS

Krakatau Steel (Persero) Tbk.

1.190

0

173.057.500

208.416.460.000

12.540

Bank Pembangunan Daerah Jawa

1.370

-20

97.371.500

133.665.985.000

3.551

Delta Dunia Makmur Tbk

Nama Saham

Vol

Nilai

Frek No.

Nama Obligasi

Tgl Lelang

Tgl Peny.

TTM

Volume

Nilai

(Rp Mil)

(Rp Mil)

Harga

Rating

PD

INDO PREMIER SECURITIES

229.243.500

164.326.668.500

11.329

BJBR

CP

VALBURY ASIA SECURITIES

214.401.333

167.393.689.789

6.741

DOID

1.320

40

105.842.000

137.780.560.000

2.186

1

Obligasi Astra Sedaya Finance X Tahun 2009 Seri E

18-Apr-11

18-Apr-11

0,96

104,850

2

2,0970

9,5228

14,9

idAA

6.300

-150

31.659.500

199.066.025.000

1.856

2

Bank Danamon I Tahun 2007 Seri B

18-Apr-11

19-Apr-11

1

102,700

5

5,1350

7,7677

10,6

idAA+

3

ObligasiBerlianLajuTankerIVTahun2009SeriB

18-Apr-11

18-Apr-11

1,11

84,850

2,4

2,0364

32,2161

15,5

idA-

4

Obligasi Bhakti Securities I Tahun 2008

18-Apr-11

19-Apr-11

0,11

100,000

5

5,0000

0,0000

14

idBBB

5

Obligasi V Danareksa Tahun 2010 Seri B

18-Apr-11

20-Apr-11

4,74

97,750

0,5

0,4888

10,8136

10,2

idA A(idn)

NI

BNI SECURITIES

125.726.500

212.528.143.000

6.387

BDMN Bank Danamon Indonesia Tbk.

YU

CIMB SECURITIES INDONESIA

263.412.500

402.183.766.500

5.786

BBRI

6.250

100

23.551.500

145.815.200.000

1.844

KK

PHILLIP SECURITIES INDONESIA

144.741.080

106.545.846.500

5.745

MNCN Media Nusantara Citra Tbk

800

-20

17.743.000

14.063.945.000

1.743

720

20

138.314.000

98.406.255.000

1.715

76

3

302.577.500

23.021.464.000

1.673

Bank Rakyat Indonesia (Perser

AK

UBS SECURITIES INDONESIA

143.852.522

418.414.342.900

5.312

LPKR

ZP

KIM ENG SECURITIES

152.321.616

453.580.524.920

5.177

DEWA Darma Henwa Tbk

Lippo Karawaci Tbk

CS

CREDIT SUISSE SECURITIES IND

102.322.234

391.126.936.300

4.877

TLKM Telekomunikasi Indonesia (Per

7.350

100

16.532.500

121.321.975.000

1.665

6

Obligasi Subordinasi Bank Mega Tahun 2007

18-Apr-11

18-Apr-11

6,75

101,900

10

10,1900

11,0958

11,5

OD

DANAREKSA SEKURITAS

111.832.020

136.182.287.100

4.335

ASII

Astra International Tbk

54.400

-700

3.705.500

202.469.500.000

1.420

7

Obligasi Subordinasi Bank Panin III Tahun 2010

18-Apr-11

21-Apr-11

6,57

100,850

3

3,0255

10,3187

10,5

idAA-

DR

OSK NUSADANA SECURITIES

115.227.000

164.799.144.000

4.091

PNIN

Panin Insurance Tbk

560

10

7.691.000

4.351.480.000

1.341

8

Obligasi PLN XII Tahun 2010 Seri A

18-Apr-11

20-Apr-11

4,22

102,250

1

1,0225

9,0807

9,7

idAA+

Kalbe Farma Tbk

9

A+(idn)

DX

BAHANA SECURITIES

95.602.500

248.961.343.500

3.981

KLBF

BK

J.P MORGAN SECURITIES INDONESIA

105.551.500

319.821.906.000

3.535

ADRO Adaro Energy Tbk.

3.675

0

17.589.000

64.690.000.000

1.251

2.225

-50

26.212.000

59.001.075.000

1.221

CC

MANDIRI SEKURITAS

130.132.500

144.306.572.000

3.527

IPOL

Sukuk Ijarah Titan Petrokimia Nusantara I Tahun 2010

18-Apr-11

21-Apr-11

4,12

103,500

1

1,0350

11,2700

0

191

5

79.508.000

15.083.426.000

1.160

10

Summit Oto Finance IV Tahun 2010 Seri B

18-Apr-11

20-Apr-11

1,53

100,250

0,45

0,4511

8,2200

8,4

AI

UOB KAY HIAN SECURITIES

110.751.765

160.329.009.045

3.283

AKRA AKR Corporindo Tbk.

idAA-

1.530

0

18.140.000

27.870.540.000

1.128

11

WOM Finance V Thn 2011 Seri A

18-Apr-11

20-Apr-11

0,89

100,700

10

10,0700

7,9200

8,75

AA(idn)

YJ

LAUTANDHANA SECURINDO

137.150.333

84.443.771.789

3.068

BMRI

KI

CIPTADANA SECURITIES

235.957.884

169.680.700.020

2.974

INTA

Bank Mandiri (Persero) Tbk

6.700

-100

20.445.500

137.251.875.000

1.124

idA-

Intraco Penta Tbk

3.675

25

7.412.500

27.352.750.000

1.014

LS

RELIANCE SECURITIES

73.638.000

61.816.058.000

2.959

CPIN

Charoen Pokphand Indonesia Tb

1.950

40

13.364.000

25.791.395.000

1.010

EP

MNC SECURITIES

88.968.500

66.451.501.000

ML

MERRILL LYNCH INDONESIA

55.808.568

208.464.322.800

2.855

ITMG

Indo Tambangraya Megah Tbk.

48.200

-550

1.465.500

70.722.650.000

970

2.713

BMTR Global Mediacom Tbk.

710

-50

25.058.500

18.255.110.000

945

Indopoly Swakarsa Industry Tb

12

Obligasi Berlian Laju Tanker III Tahun 2007

15-Apr-11

18-Apr-11

1,21

100,320

1

1,0032

0,0000

10,35

13

Obligasi Bakrie Telecom I Tahun 2007

15-Apr-11

18-Apr-11

1,38

100,420

5

5,0210

0,0000

11,9

idA-

14

Obligasi Bank BTPN II Tahun 2010 Seri A

15-Apr-11

18-Apr-11

2,08

102,570

5

5,1285

0,0000

9,9

AA-(idn)

15

Obligasi I Malindo Feedmill Tahun 2008

15-Apr-11

18-Apr-11

1,88

102,500

6

6,1500

0,0000

11,8

idAA+(bg)

UNIT LINK PT AJ SEQUIS LIFE

PT ASURANSI TAKAFUL KELUARGA

Unit Link

15-April-11

14-April-11

Unit Link

PT BNI LIFE INSURANCE 15-April-11

14-April-11

Unit Link

COMMONWEALTH LIFE 15-April-11

14-April-11

Takafulink Alia

Rp

1410,46

1402,38

B-Life Link Dana Stabil

Rp

1.461,70

1.469,65

Unit Link

15-April-11

14-April-11

Sequis Life Rupiah Equity Fund

Rp

20.864,81

20.722,23

Investra Balance Fund

Rp

1.966,47

1.961,24

Sequis Life Rupiah Managed Fund

Rp

2.400,80

2.389,52

Takafulink Istiqomah

Rp

1518,94

1519,01

B-Life Link Dana Selaras

Rp

1.554,59

1.547,29

Investra Balanced Progressive Fund

Rp

2.774,08

2.754,66

Sequis Life Rupiah Stable Fund

Rp

1.583,46

1.592,07

Takafulink Mizan - Syariah Investa Link

Rp

1805,95

1802,14

B-Life Link Dana Maxima

Rp

1.617,36

1.606,30

Investra Balanced Target Fund

Rp

1.128,76

1.126,41

Sequis Life Rupiah Cash Fund

Rp

1.163,24

1.163,07

B-Life Link Dana Cemerlang

Rp

1.305,35

1.306,30

Investra Balanced Syariah

Rp

1.089,78

1.088,22

153,36

153,42

B-Life Link Dana Kombinasi

Rp

1.289,77

1.282,16

Investra Bond Fund

Rp

2.036,22

2.049,17

B-Life Link Dana Aktif

Rp

1.344,42

1.337,87

Investra Equity Fund

Rp

3.978,38

3.947,30

Investra Equity Income Fund

Rp

2.888,86

2.866,41

Investra Equity Infrastructure Fund

Rp

1.429,23

1.413,85

Investra Equity Dynamic Fund

Rp

1.432,75

1.422,98

Investra Equity Syariah

Rp

1.432,85

1.423,84

Investra Money Market Fund

Rp

1.449,19

1.448,97

Commlink Aggressive Fund

Rp

1.947,61

1.932,47

Commlink Moderate Fund

Rp

1.615,68

1.606,52

Commlink Conservative Fund

Rp

1.231,74

1.235,05

Sequis Life US Dollar Stable Fund Rupiah Golden Fixed Income Fund

Rp

1.746,81

1.759,21

Rupiah Golden Equity Fund

Rp

2.763,40

2.748,29

Rupiah Golden Managed Fund

Rp

2.466,28

2.453,19

Syariah rupiah Balanced Fund

Rp

1.502,67

1.494,77

PT. ASURANSI JIWA MEGA LIFE Unit Link

15-April-11

14-April-11

Mega Link Agressive Fund

Rp

1302,19

1290,71

B-Life Spectra Link Dana Stabil Plus

Rp

1.334,73

1.341,99

Mega Link Balance Fund

Rp

1490,34

1478,36

B-Life Spectra Link DanaSelaras Plus

Rp

1.536,33

1.529,11

Mega Link Protected Fund

Rp

1421,68

1418,93

B-Life Spectra Link Dana Maxima Plus

Rp

1.874,92

1.862,11

1,1364

1,1396

B-Life Spectra Link Dana Secure USD

PT A.J. CENTRAL ASIA RAYA

JS LINK JIWASRAYA

Unit Link

Unit Link

15-April-11

14-April-11

JS Balanced Fund

Rp

1525,09

1518,57

JS Equity Fund

Rp

1791,22

1779,35

JS Fixed Income Fund

Rp

1240,02

1241,23

15-April-11

14-April-11

B-Life Syariah Stabil

Rp

1.414,96

1.408,95

B-Life Syariah Berimbang

Rp

1.232,94

1.224,62

CARLink Pro-Fixed

Rp

1931,22

1930,75

B-Life Syariah Optimal

Rp

1.424,48

1.417,21

CARLink Pro-Mixed

Rp

2139,83

2128,96

B-Life Syariah Fixed Income

Rp

1.377,50

1.377,29

CARLink Pro-Save

Rp

1574,04

1573,75

B-Life Syariah Managed Fund

Rp

1.093,00

1.088,33

1347,97

B-Life Syariah Equity Fund

Rp

1.142,39

1.134,92

Century Pro-Fixed

Rp

1348,29

* Untuk Harga Unit Produk Premi Tunggal menggunakan Harga Beli

®


KORAN JAKARTA

EKONOMI INTERNASIONAL

®

Selasa

19 APRIL 2011

» Beroperasi Normal

13

HARGA EMAS USD1.481,70/Toz 1.485

»

Para pekerja Honda Motor meyelesaikan proses perakitan mobil di pabrik Sayama di Prefektur Saitama, Jepang, Senin (18/4). Honda telah mengoperasikan kembali semua pabriknya di Jepang sejak 11 April lalu setelah sempat terhenti menyusul gempa dan tsunami serta bencana nuklir meluluhlantakkan kawasan pantai timur laut Jepang pada 11 Maret lalu.

0,26%

1.480

1.481,70

1.475 1.470 1.465 1.460 1.455

1.461,80

1.450 1.445 1.440

12 Apr

14 Apr

18 Apr

Terpengaruh Revisi S&P HARGA emas kembali bersinar dan menyentuh rekor tertinggi menyusul penilaian negatif dari lembaga pemeringkat Standard & Poor’s (S&P) terhadap utang Amerika Serikat (AS). S&P merivis prospek utang AS dari stabil menjadi negatif. Dalam perdagangan di London Bullion Market, Senin (18/4), harga emas menyentuh level 1.497,23 dollar AS per ons. Sumber AFP

JELAJAH AFP/KAZUHIRO NOGI

Sektor Perumahan I Harga Rumah Baru di 12 Kota Utama Turun

Properti China Terus Mendingin Pemerintah China terus berusaha meredam gejolak di pasar properti untuk menghindari gelembung yang dikhawatirkan mengganggu stabilitas perekonomian negara itu. Alhasil, upaya tersebut kini mulai menampakkan hasil nyata. SHANGHAI – Indikasi tersebut terlihat dari data Badan Statistik Nasional China, Senin (18/4). Dalam data tersebut, harga rumah baru di 12 kota dari 70 kota utama di negara itu turun sepanjang Maret lalu. Sebagai perbandingan, harga rumah baru di delapan kota dari 70 kota penting di negara itu turun pada Februari lalu dari bulan sebelumnya ketika penurunan hanya terjadi di tiga kota. Di bagian lain, harga rumah cenderung tak berubah di delapan kota utama, sedang-

kan kenaikan harga di 29 kota utama lainnya dinilai lebih kecil dibandingkan bulan sebelumnya. Sementara itu, harga rumah di Beijing relatif tetap dan di Shanghai naik sekitar 0,2 persen. “Data harga properti bulanan menandakan kebijakan pemerintah menujukkan tandatanda berhasil. Meski demikian, para pembuat kebpijakan perlu mewaspadai lonjakan tak terduga,” ujar Chen Sheng, wakil presiden direktur lembaga penelitian China Index Academy. Pemerintah China telah me-

nerapkan peraturan properti yang ketat sejak 2009 lalu guna mencegah overheating dan munculnya gelembung di pasar properti yang diduga dapat mengancam stablitas perekonomian Negeri Panda yang kini menjelma sebagai negara ekonomi terbesar ketiga di dunia. Peraturan tersebut meliputi pengetatan larangan penjualan properti baru. Pemerintah juga mengekang pemberian kredit baru untuk kepemilikan rumah ketiga. Selain itu, otoritas di China menaikkan uang muka minimum untuk kredit kepemilikan rumah kedua. Tak hanya itu, Pemerintah China memberlakukan pajak properti di wilayah Shanghai dan Chongqing pada Januari lalu setelah menunggu dalam waktu cukup lama. Pemberlakuan pajak tersebut merupakan bagian dari upaya pemerintah mereformasi pasar properti di China yang terus booming dalam beberapa waktu terakhir. Menurut penuturan pejabat

setempat, orang-orang yamg membeli rumah di kedua kota terkaya di China, Shanghai dan Chongqing, diwajibkan membayar pajak 0,4 - 1,2 persen per tahun. Namun, program percontohan pajak tidak ditujukan pada pemangkasan kenaikan harga realestat yang selama ini menjadi kekhawatiran konsumen di negara itu. Pajak tersebut diperkirakan dapat mendatangkan pendapatan bagi pemerintah kota sebesar 150 juta yuan atau setara dengan 22,8 juta dollar AS pada tahun ini. Kendalikan Pinjaman Melihat keefektifan aturan itu dalam mengendalikan kenaikan harga properti, Huang menyatakan otoritas China tak perlu lagi mengeluarkan kebijakan pengetatan baru dalam jangka pendek ke depan. “Sekarang ini, fokus pemerintah (China) adalah untk mempercepat konstruksi perumahan yang akan memberikan waktu

panjang dalam mengendalikan pasar properti tanpa menyebabkan kolaps,” paparnya. Data tentang penurunan harga properti hunian di sejumlah kota penting di China tersebut berselang sehari setelah bank sentral China (PBOC) mengeluarkan kebijakan moneter ketat. Pada Minggu (17/4), PBOC mengumumkan rencana kenaikan rasio kecukupan modal bagi bank-bank di negaranya. Bank sentral (PBOC) akan menaikkan rasio kecukupan modal perbankan sebesar 0,5 persen poin. Kebijakan tersebut akan berlaku sejak Kamis (21/4). Kenaikan tersebut merupakan keempat kalinya sepanjang tahun ini. Dengan kebijakan tersebut, bank-bank di China bisa mengendalikan diri untuk mengobral kemudahan pemberian pinjaman kepada konsumen. Selain itu, PBOC menaikkan suku bunga acuannya untuk kali keempat sejak Oktober lalu. � AFP/Rtr/mad/E-8

Komoditas Global

Gejolak Minyak Ancam Ekonomi Global MUMBAI – Gejolak harga minyak global dalam beberapa bulan terakhir mengundang kekhawatiran negara-negara di dunia, khususnya negara berkembang. Jika terus berlangsung dalam waktu lama, dikhawatirkan gejolak harga minyak itu dapat mengancam proses pemulihan ekonomi global. Kekhawatiran tersebut disampaikan langsung gubernur bank sentral India (RBI), Duvvuri Subbarao. Menurut Duvvuri, tingginya harga minyak dalam beberapa waktu belakangan ini akan menjadi tekanan kuat bagi negara berkembang dan emerging market yang selama ini menjadi penyeimbang pertumbuhan ekonomi global ketika laju perekonomian negara maju masih lambat.

“Ada ancaman pelambatan dalam perekonomian global, kecuali harga minyak moderat dari level saat ini. Proses pemulihan global mungkin dapat terganggu karena gejolak harga yang terus-menerus,” ungkap Subbarao dalam laman resmi RBI, Senin (18/4). Harga minyak mentah dunia terus bergolak seiring dengan gejolak politik di sejumlah negara di kawasan Afrika Utara dan Timur Tengah. Bahkan, harga emas hitam di pasar komoditas dunia sempat menyentuh rekor tertinggi dalam kurun dua tahun terakhir, 123 dollar AS per barel, menyusul kerusuhan yang meletus di Libia dan negara di Jazirah Arab lainnya. “Kita harus waspada dan siap dengan segala ancaman

DAYLIFE.COM

Duvvuri Subbarao

terhadap pemulihan ekonomi. Permasalahan global yang tengah dihadapi sekarang sangat pelik,” tegas Subbarao. Produsen Khawatir Kekhawatiran mengenai gejolak harga minyak dunia juga

turut dirasakan organisasi negara-negara pengekspor minyak (OPEC). Sekretaris Jenderal OPEC Abdullan El-Badri, Senin (18/4), menyatakan para produsen minyak waswas dengan harga minyak global yang kini berada di level tinggi. “Harga minyak di level tinggi sungguh mengkhawatirkan. Kami melihat adanya risiko premium sebesar 15-20 dollar AS saat ini,” ujar El-Badri. Sebelumnya, Kepala Badan Energi Internasional (IEA) Nobua Tanaka menyatakan harga minyak mentah global saat ini sangat tinggi. Ia menambahkan kondisi tersebut dikhawatirkan dapat mengganggu pertumbuhan ekonomi dan permintaan minyak mentah dunia. Dalam beberapa pekan ter-

akhir, harga minyak terus berada di atas level 100 dollar AS per barel. Pada perdagangan di Asia kemarin, harga minyak mentah jenis light sweet untuk pengiriman Mei mendatang berada di posisi 108,96 dollar per barel, sedangkan harga minyak mentah jenis brent north sea untuk pengiriman Juni mendatang menyentuh level 123,03 dollar AS per barel. Meski demikian, El-Badri menegaskan suplai minyak masih cukup sehingga OPEC tak perlu menaikkan kuota produksi minyak mentah. Selama ini, OPEC mempertahankan kuota produksi minyaknya yang belum berubah sejak akhir 2008 lalu sebesar 24,84 juta barel per hari. � AFP/mad/E-8

Dampak Krisis

Bencana Jepang Bisa Pengaruhi Ekonomi AS WASHINGTON – Gejolak ekonomi di Jepang pacabencana alam dan nuklir dikhawatirkan memiliki efek domino hingga mengganggu bisnis di Amerika Serikat (AS). Indikasi tersebut terlihat dari hasil survei yang dilakukan oleh Asosiasi Ekonomi Bisnis Nasional (NABE), Senin (18/4). Menurut survei NABE, sekitar 33 persen dari 72 ekonom memperkirakan perusahaanperusahaan di AS akan menghadapi lonjakan harga bahan baku akibat gempa dan tsunami serta bencana nuklir di Jepang pada bulan lalu. Lonjakan tersebut disebabkan Jepang juga tengah membutuhkan bahan baku untuk membangun kembali wilayah yang hancur akibat bencana alam dan nuklir.

Selain itu, melambatnya sektor manufaktur di Jepang diprediksi bakal turut dirasakan perusahaan-perusahaan di AS. Sekitar 20 persen ekonom di sektor transportasi menyatakan terganggunya pasokan komponen, termasuk elektronik dan otomotif, dari Jepang akan memukul produksi manufaktur di AS. “Perkembangan di Jepang saat ini secara keseluruhan telah membuat sekitar 40 ekonom menurunkan perkiraan pertumbuhan PDB (produk domestik bruto) di AS pada 2011,” demikian pernyataan resmi NABE. Meski demikian, kondisi tersebut tak akan mengancam proses pemulihan ekonomi di AS yang kini dianggap masih rapuh. “Meskipun ada kekhawatiran soal geopolitik, kenaikan harga

« Perkembangan

di Jepang saat ini secara keseluruhan telah membuat sekitar 40 ekonom menurunkan perkiraan pertumbuhan PDB (produk domestik bruto) di AS pada 2011.

»

minyak mentah global, dan kondisi tak menentu akibat bencana di Jepang, perekonomian (AS) terus memulih,” ujar Shawn DuBravac, analis dari Asosiasi Konsumen Elektronik. Seperti diketahui, gempa dan tsunami serta bencana nuklir di Jepang pada Maret

lalu telah mengganggu aktivitas bisnis di negara itu. Sejumlah perusahaan elektronik dan otomotif di Jepang memutuskan menghentikan sementara produksinya. Akibatnya, pasokan komponen elektronik dan otomotif ke sejumlah negara, termasuk AS, terganggu. Kembali Beroperasi Toyota Motor Corp, yang menghentikan sementara produksi sejak musibah 11 Maret lalu, akan memulai kembali produksinya meskipun pasokan komponen masih terkendala. Berdasarkan laporan resmi Toyota, Senin (18/4), perusahaan otomotif terbesar di dunia itu akan kembali mengoperasikan 15 pabriknya di Jepang. Sebelumnya, Toyota telah mengope-

rasikan tiga pabriknya di Jepang. “Pabrik yang beroperasi tersebut, 50 persen masih menderita kekurangan komponen (suku cadang),” demikian pernyataan manajemen Toyota sembari menambahkan perusahaan tidak akan mengubah kapasitas produksi sampai Juni. Sejumlah analis memprediksi kurangnya pasokan komponen mobil akan berlangsung hingga beberapa bulan ke depan. Hal ini lantas akan berdampak pada proses produksi kendaraan buatan Jepang. Kurangnya pasokan suku cadang ini tidak hanya dihadapi oleh pabrik kendaraan di Jepang. Pabrikan mobil di luar Jepang pun, termasuk Inggris dan AS, ikut terkena imbasnya. � AFP/suc/E-10

Pendapatan Citigroup Turun pada Kuartal I-2011 NEW YORK – Bank terbesar asal Amerika Serikat (AS), Citigroup, Senin (18/4) melaporkan penurunan pendapatan pada kuartal pertama sebesar 32 persen dari tahun sebelumnya. Pendapatan bersih Citigroup anjlok menjadi 2,99 dollar AS sepanjang Januari sampai Maret lalu. Sebagai perbandingan, Citigroup berhasil membukukan pendapatan bersih sebesar 4,43 miliar dollar AS pada kuartal pertama tahun lalu. “Citi mengalami penurunan pendapatan bersih, namun kami terus memperluas lingkup bisnis Citigroup sehingga modal kami semakin maju. Langkah ini terlihat dari revenue sehingga membedakan bisnis kami secara mendalam, baik di emerging market maupun perkembangan pasar,” kata CEO Citigroup Vikram Pandit. Pada Maret lalu, Citigroup akan membagi dividen untuk pertama kalinya sejak 2009. Hal ini dilakukan setelah memperoleh izin dari pembuat kebijakan di AS yang mengawasi rekapitalisasi sistem perbankan. � AFP/suc/E-10

Nestle Berekspansi ke China ZURICH – Produsen makanan asal Swiss, Nestle, memperluas sayap bisnisnya di China dengan membeli sekitar 60 persen saham di Yinlu Foods Group. Saat ini, Yinlu terkenal sebagai perusahaan yang memproduksi susu siap minum dan makanan kaleng siap santap. Pada 2010, Yinlu mencatat hasil penjualan mereka sebesar 750 juta swiss francs atau setara 836 juta dollar AS. “Langkah ini merupakan investasi jangka panjang di China dan komitmen kami untuk mengembangkan merek lokal,” kata Chief Executive Officer (CEO) Nestle Paul Bulcke di Zurich, Swiss, Senin (18/4). Pengumuman pembelian saham di Yinlu itu dilakukan berselang beberapa hari setelah Nestle melaporkan penurunan pendapatan pada kuartal pertama tahun ini sebesar 9,3 persen menjadi 20,3 miliar francs atau 22,7 miliar dollar AS. Penurunan itu disebabkan anjloknya nilai tukar franc. Tak hanya itu, kenaikan harga bahan baku akibat bencana alam dan cuaca ekstrem di sejumlah negara telah membuat ongkos operasional Nestle membengkak. Kenaikan tersebut turut menggerus pendapatan perusahaan. � AFP/suc/E-10

» Produsen Khawatir

»

AFP/YASSER AL-ZAYYAT

Wakil Menteri Peminyakan Iran Sayed Khatibi (kiri) tengah mengikuti pertemuan Menteri Perminyakan dan Energi se-Asia di Kuwait City, Kuwait, Senin (18/4). Para produsen minyak dunia yang tergabung dalam negara pengekspor minyak (OPEC), termasuk Iran, khawatir dengan fluktuasi harga minyak mentah dunia dalam beberapa pekan terakhir.

Philips Gandeng Jaringan Televisi di Hong Kong THE HAGUE – Perusahaan elektronik terbesar asal Belanda, Philips, akan melakukan kerja sama patungan atau joint venture dengan jaringan televisi yang berbasis di Hong Kong, TPV, guna mendongkrak kembali bisnis televisinya yang tengah lesu. Kerja sama itu secara operasional akan dilakukan pada akhir tahun ini. “Kami harus mencari solusi untuk bisnis televisi kami. Ini menjadi prioritas, dan kami percaya, lewat kerja sama dengan TPV, profit bisnis televisi kami bisa kembali menjadi 30 persen sampai 70 persen,” kata Chief Executive Officer (CEO) Philips Frans van Houten di The Hague, Belanda, Senin (18/4). Philips merupakan perusahaan manufaktur yang memproduksi alat-alat kesehatan, televisi, dan lampu penerangan. Sampai sekarang, Philips sudah memiliki 119 ribu pekerja dan tersebar di 60 negara. Sayangnya, pendapatan bersih pada kuartal pertama tahun ini turun 31,3 persen. Pendapatan bersih atau net income Philips sepanjang Januari-Maret lalu merosot tajam menjadi 138 juta euro atau 198 juta dollar AS, lebih rendah dari prediksi para analis. � AFP/suc/E-10


14 Pinjaman

MAKRO - FINANSIAL

Selasa

19 APRIL 2011

%

Simpanan

Pinjaman

%

BNI Griya12bln

14,50

Taplus BNI 50-100jt

2,25

BNI Fleksi

12,00

Taplus Utama BNI 50-100jt

3,00

Mandiri KPR*

BNI Multiguna

15,00

BNI Deposito 1bln <100jt*

5,50

Mandiri KPR Multiguna*

BNI Cerdas

13,00

BNI Deposito 1bln 100jt-1M*

5,75

Mandiri KPM (Mobil Baru)*

BNI Oto

7,00

BNI Deposito 1bln USD*

1,25

* Berlaku efektif Agustus 2009

Sumber: Div. Kom Perusahaan BNI

Mandiri KPM (Mobil Bekas)* Kredit Modal Kerja

%

Simpanan

Tabungan Rp 14.50 5jt-50jt 15.00

Tabungan USD ≥100

Deposito Rp 1 Bln 14.25 50 jt-100jt Deposito USD 1 Bln 17.25 <US$100 Ribu 13.50

Giro Rp 50jt-500jt

%

Pinjaman*

%

Simpanan**

%

5.25

KPR Ekspress Debt Baru

12,49

Tabungan BII Rupiah

3,00

0.50

KPR Ekspress Debt Lama

13,49

Tabungan Gold BII

3,00

5.25

KPR Maxima Debt Baru

15,49

0.25

KKP Intensifikasi Pangan

18,00

KPP Peternakan

18,00

1.50

Deposito Rupiah 1bln Deposito Dollar AS 1bln Deposito Euro

*Efektif 2 Agustus 2010

6,00 0,75 0,50

Pinjaman Pinjaman Modal Kerja Rp Pinjaman Modal Kerja USD KPM Kendaraan Baru 1th KPM Kendaraan Baru 2th KPM Kendaraan Baru 3th

%

KORAN JAKARTA

Simpanan

%

Pinjaman

%

Simpanan

%

Sinarmas >100 13,00 Tabungan ribu

3,50

Kredit Griya Mukti ≤50jt*

15,75 Tabungan Batara 5-50jt

2,75

9,00 Simas Gold ≥10jt

6,75

Kredit Swa Griya*

16,00 Giro Dollar USD

0,50

5,25

Kredit Griya Sembada*

Prima Perorangan 16,00 Batara 5-100jt*

4,50

0,15

KMK-Kontraktor*

Tabungan e’Batarapos 15,00 1jt-10jt*

3,00

2,75

Kredit Investasi*

15,00 Deposito USD 3bln

1,50

5,90 Sinarmas saving plan 6,90 Rekening Koran USD >500 7,90 Deposito USD ≥10rb 6bln

Sumber:www.bii.co.id

Sumber: www.banksinarmas.com

* Berlaku efektif 23 Juni 2009 * Berlaku 25 Agustus 2009

®

Sumber:www.btn.co.id

» Kanal Pemasaran

DISKONTO Mandiri “Online” untuk Distributor Pusri JAKARTA – Bank Mandiri memperkenalkan sistem pembayaran online kepada 2.500 distributor PT Pupuk Sriwidjaya (Pusri) Palembang untuk meningkatkan kelancaran distribusi pupuk ke berbagai wilayah di Indonesia. Menurut Kepala Kantor Wilayah II Bank Mandiri Palembang, Adang Joedianto, sistem pembayaran online dapat dilakukan mulai minggu ketiga April 2011. “Sistem ini juga mempermudah para distributor dalam membayar kewajibannya dengan lebih akurat dan dapat dilakukan di seluruh cabang Bank Mandiri dan jaringan ATM maupun internet banking,” kata Adang dalam keterangan tertulisnya, Senin (18/4). Sampai akhir 2010, Bank Mandiri telah memberikan fasilitas kredit sebesar 58 juta dollar AS atau sekitar 500 miliar rupiah kepada PT Pusri Palembang untuk mengembangkan bisnisnya. Pemberian kredit itu didasarkan pada pertimbangan bahwa industri pupuk sangat potensial. � lex/E-8

»

Karyawan di bagian customer service sedang melayani nasabah di salah satu kantor Asuransi Manulife di Jakarta, beberapa waktu lalu. Menurut Asosiasi Broker Asuransi dan Reasuransi Indonesia, pialang yang mengelola bisnis asuransi jiwa jumlahnya masih sedikit. Ini terjadi karena banyak perusahaan asuransi belum menemukan kanal pemasaran lewat pialang.

Bank BJB Ekspansi ke Riau PEKANBARU – Bank Jabar Banten (Bank BJB) Cabang Pekanbaru optimistis mampu meraih target dana pihak ketiga (DPK) sebesar 400 miliar rupiah pada tahun pertama operasinya di Riau . “Target DPK kami pada tahun pertama 400 miliar rupiah dan 30 persen di antaranya atau sekitar 120 miliar rupiah dikembalikan dalam bentuk kredit bagi pelaku usaha di Riau,” kata Pemimpin Cabang Bank BJB Pekanbaru, Mohamad Ruli, seusai peresmian operasi Bank BJB Pekanbaru, Senin (18/4). Ruli optimistis pihaknya mampu meraih target yang ditetapkan melihat kondisi pembangunan yang terus menggeliat dan ditandai dengan pertumbuhan ekonomi Riau tanpa migas sebesar tujuh persen lebih atau berada di atas rata-rata nasional. Hingga Maret 2011 Bank BJB telah memiliki aset mencapai 45,6 triliun rupiah dan DPK mencapai 32,87 triliun rupiah. Bank ini memiliki 718 jaringan yang tersebar 11 provinsi meliputi Jawa Barat, Banten, Jakarta, Jawa Timur, Jawa Tengah, Sumatra Utara, Kepulauan Riau, Sulawesi Selatan, Bali, Kalimantan Timur, dan terakhir Riau. � Ant/E-8

» Kerja Sama Kemitraan

KORAN JAKARTA/M FACHRI

Dekan Fakultas Ekonomi UI Firmanzah (kiri) » berbincang dengan Komisaris CIMB ASEAN Research

Institute (CARI) Glenn Muhammad Surya Yusuf (kanan) disaksikan Direktur Kerjasama UI Wiku Adisasmito (kedua kiri) dan Group Chief Executive CIMB Group Dato’ Sri Nazir Razak (kedua kanan) di Kampus FEUI, Depok, Senin (18/4). Kerjasama Fakultas Ekonomi UI dengan CARI merupakan ajang pertukaran informasi, pandangan, atau temuan yang menyangkut integrasi ekonomi ASEAN.

VALAS BNI

MANDIRI

Jual

Beli

Jual

Beli

AUD

8.710

8.610

9.233

9.067

EUR

9.222

9.022

12.519

12.355

GBP

9.094

8.894

14.202

14.030

HKD

9.778

9.578

1.154

1.078

JPY

12.535

12.335

106

103

CHF

14.260

13.960

9.822

9.541

SGD

1.164

1.064

7.032

6.896

SAR

105

102

2.409

2.223

USD

2.410

2.210

8.705

8.645

CAD

7.026

6.876

9.099

8.926 Hingga 18/4

PREDIKSI RUPIAH Dipengaruhi Intervensi BI JAKARTA – Kurs rupiah pada perdagangan Selasa (19/4) diperkirakan masih stabil namun cenderung melemah sedikit karena Bank Indonesia (BI) akan melakukan intervensi. “Besok trennya masih melemah pada kisaran 8.865-8.875 per dollar AS,” ujar analis Samuel Sekuritas, Lana Soelistianingsih, di Jakarta, Senin (18/4). Sementara itu, rupiah di pasar spot Senin (18/4) melemah 0,1 persen ke level 8.673 per dollar AS. Lana menilai potensi penguatan rupiah masih ada. “Besok akan ada lelang Surat Utang Negara (SUN). Biasanya rupiah menguat. Karena lelang SUN tersebut BI sepertinya akan intervensi, paling tidak rupiah akan stabil,” katanya. Menurutnya, melemahnya nilai tukar rupiah lebih banyak disebabkan faktor dari luar negeri, terutama Cina yang melakukan pengetatan moneter, baik dengan menaikkan bunga maupun menaikkan giro wajib minimum bank menjadi 20,5 persen. Kebijakan ini diperkirakan bisa menyedot sekitar 54 miliar dollar AS likuiditas dari sistem keuangan. � lex/E-8

KORAN JAKARTA/M. FACHRI

Produk Unitlink l Akibat Pengawasan Bapepam-LK Lemah

Asuransi Abaikan Prinsip KYC Produk asuransi unitlink sangat rentan tindak kejahatan pencucian uang. Ini terjadi karena ada kerja sama yang baik antara agen asuransi dan nasabah asuransi. JAKARTA – Banyak perusahaan asuransi mengabaikan prinsip know your customer (KYC). Akibatnya, informasi tentang nasabah tidak diketahui dan menjadi lahan untuk kejahatan pencucian uang. “Masih ada perusahaan asuransi yang tidak pernah melakukan pengecekan profil keuangan calon nasabah. Ketidakhati-hatian inilah yang membuat pelaku kejahatan keuangan leluasa bergerak,” kata Sekjen Asosiasi Broker Asuransi dan Resasuransi Indonesia (ABAI) Freddy Pieloor di Jakarta, Senin (18/4). Diakui Freddy, produk asu-

ransi unitlink sangat rentan dengan tindak kejahatan pencucian uang. Akan tetapi, aksi ini bisa terjadi jika ada kerja sama yang baik antara agen asuransi dan nasabah asuransi. “Jadi, berdasarkan modusnya, tindak pencucian uang ini biasanya melihatkan orang dalam asuransi dengan nasabahnya. Tetapi jika industri asuransinya benar-benar menerapkan prinsip KYC dan meneliti data nasabah dengan detail, saya percaya praktik pencucian ini bisa dihindari,” papar Freddy. Sebelumnya, Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi

Keuangan (PPATK) menilai investasi pada produk asuransi berbasis investasi atau unitlink rawan tindakan pencucian uang. Modus pencucian uang itu dilakukan saat pelaku membayar premi asuransi dengan uang hasil kejahatan. Menurut Kepala PPATK Yunus Husein, tindak pidana pencucian uang melalui perusahaan asuransi sering dilakukan. Kasus terbaru dan terbongkar adalah yang dilakukan karyawan Citibank, Inong Malinda Dee. Inong menempatkan hasil pembobolan dana nasabahnya pada dua perusahaan asuransi. Untuk itu, sebagai tindakan pencegahan, perusahaan asuransi wajib melaporkan transaksi mencurigakan secara berkala. Lintas Sektoral Pengamat pasar uang dan

modal, Yanuar Risky, mengatakan produk apa pun, kalau pengawasannya lemah, akan menjadi sarana pencucian uang. Itu sebabnya produk unitlink itu alokasinya lintas sektoral di lembaga keuangan sehingga menjadi mudah digunakan sebagai sarana pencucian uang karena memang koordinasi pengawasan di negara kita sangat lemah. “Belum lagi menyangkut masalah sektoralnya, misalkan bank, dalam yurisdiksi kita bukan bank investasi. Jadi mereka tak punya fungsi manajer investasi, mereka hanya bisa menjadi agen penjual. Sementara fund manager-nya diatur oleh pasar keuangan, dalam hal ini Badan Pengawas Pasar Modal dan Lembaga Keuangan (Bapepam-LK),” kata Yanuar, kemarin. Menurut Yanuar, tidak ada korelasi antara pengenalan na-

sabah atau know your client dan produk unitlink. Akibatnya, sistem pengembangan unitlink ini tidak jelas. ”Unitlink itu produk siapa? Kalau dilihat dari jenisnya, itu reksa dana, maka aturan reksa dana unitlink harus dikeluarkan oleh Bapepam-LK, dan seluruh siklusnya harus jelas dan tegas diawasi oleh Bapepam-LK pula,” paparnya. Diakui Freddy, modus pencucian uang dengan memanfaatkan produk asuransi unitlink sebenarnya sudah terjadi sejak dulu. Namun, praktik ini baru terbongkar belakangan ini saja. “Saya tidak tahu persis kapan modus ini dimulai, tetapi bagi mereka pelaku kejahatan perbankan, pasti sudah memahami kelemahan produk unitlink ini sehingga mereka bisa memanfaatkan produk itu,” katanya. � ayi/lex/E-8

Kualitas Pertumbuhan

Perdagangan Bebas

Peringatan IMF Bukan Alarm Tanda Bahaya

Bank BUMN Dilibatkan ACFTA

JAKARTA – Peringatan International Monetary Fund (IMF) terkait potensi overheating perekonomian Indonesia merupakan wake up call dan bukan alarm tanda bahaya. Selama investasi tetap meningkat, Indonesia akan relatif aman dari ancaman overheating. “Kalau kita cermati secara lebih seksama, sebenarnya pertumbuhan ekonomi Indonesia masih dalam range yang wajar,” kata Wijayanto, pemerhati ekonomi dan kebijakan publik, di Jakarta, Senin (18/4). Sebelumnya, IMF dalam World Economic Outlook (WEO) bulan ini memprediksikan perekonomian Indonesia dan beberapa negara berkembang lainnya seperti Argentina dan Brazil terancam mengalami overheating karena lonjakan harga minyak dunia dan minimnya kapasitas investasi di sektor riil. Ekonomi Indonesia termasuk ekonomi yang dianggap mulai overheating dengan indikator pertumbuhan Indonesia yang dianggap terlalu cepat, angka pengangguran yang dianggap terlalu rendah, dan inflasi yang tinggi. Laporan ini dinilai BI dan pemerintah masih meragukan dan debatable karena IMF hanya melihat output dan trennya sedangkan dalam memprediksi tren banyak kemungkinan metodologi dan asumsi yang digunakan. Tingkat pengangguran yang rendah lebih disebabkan

DOK/KJ

Kemal Azis Stamboel

begitu rendahnya definisi pengangguran yang dipergunakan, di mana seseorang yang bekerja satu jam atau lebih minggu lalu, dianggap bukan penganggur. Selain itu, berbagai kebijakan afirmatif (affirmative policy) dari pemerintah cukup berperan dalam menurunkan tingkat pengangguran. “Jadi penurunan ini bukan serta merta akibat supply dan demand di pasar,” kata Wijayanto, yang juga wakil rektor Universitas Paramadina. Wijayanto mengatakan, data BPS menunjukkan bahwa dalam tahun-tahun terakhir peran investasi dalam PDB meningkat secara kontinu dan mencapai hampir 38 persen di 2010. Angka ini jauh lebih tinggi daripada angka di awal tahun 2000 yang hanya sekitar 22 persen. Tidak Tepat Sementara

itu,

anggota

Komisi XI DPR RI Kemal Azis Stamboel mengatakan, laporan IMF tidak sepenuhnya tepat. Meski demikian, menurutnya, laporan tersebut harus tetap disikapi secara antisipatif oleh pemerintah dan Bank Indonesia. “Saya pribadi melihat, ekonomi kita masih jauh dari overheating. Tapi, saya kira tidak ada salahnya jika pemerintah dan BI merespons laporan IMF tersebut untuk lebih antisipatif. Peringatan untuk meningkatkan kapasitas infrastruktur ekonomi untuk menghindari potensi pertumbuhan yang terlalu panas ke depan, adalah benar dan baik untuk diikuti,” ujarnya. Menurut Kemal, kondisi ekonomi nasional masih jauh dari overheating yang dalam lima tahun terakhir rata-rata pertumbuhan ekonomi mencapai 5,7 persen per tahun dan masih belum optimal untuk menyerap penggangguran yang masih tinggi. Inflasi yang relatif tinggi menurutnya memang harus diwaspadai. Kemal sendiri melihat tingginya inflasi memang tidak serta merta diakibatkan oleh faktor moneter saja, namun juga oleh faktor nonmoneter, seperti kenaikan harga pangan yang ekstrem, lonjakan harga minyak dunia, dan biaya distribusi ekonomi yang tinggi akibat buruknya infrastruktur. � lex/E-8

JAKARTA – Bank milik badan usaha milik negara (BUMN) akan dilibatkan dalam mendukung program ASEAN China Free Trade Agrement (ACFTA) Industri karena perdagangan bebas ini telah melebarkan defisit dan bisa menggerus daya saing produk dalam negeri. ”Bank BUMN memberi support penuh untuk peningkatan daya saing dan produksi,” ujar Menteri BUMN Mustafa Abubakar seusai Rapat Koordinasi ACFTA di kantor Kementerian Koordinator Perekonomian, Jakarta, Senin (18/4). Menurut Mustafa, perbankan nasional akan memberikan dukungan sepenuhnya dalam mempercepat bantuan permodalan. Bunga yang diberikan bagi pengelolaan produk ACFTA akan dimaksimalkan untuk lebih rendah sehingga bisa bersaing dengan produk China yang masuk ke dalam negeri. ”Kita akan terus usahakan, tapi kalau fasilitas kredit berupa dollar AS itu kita tidak,” urainya. Biaya Bunga Senada dengan Mustafa, Menteri Perindustrian MS Hidayat mengatakan akan meninjau kembali biaya bunga bank untuk UKM yang sekarang disinyalir masih tinggi sehingga kompetisinya akan berlangsung dengan baik. ”Kita ingin membuat produksi barang bahan-bahan baku, industri hulu barang-barang baku yang sebagian besar

masih impor dari luar, termasuk tekstil dan garmen,” tandasnya. Di sisi lain, Hidayat menjelaskan saat ini pemerintah tidak akan melakukan renegosiasi terkait ACFTA meski ada enam sektor dalam negeri yang terpukul. Kendati demikian, pihaknya tetap akan melakukan kajian perdagangan secara bilateral yang memang telah disepakati bersama. ”Tidak ada renegosiasi yang melibatkan ASEAN, tapi yang mau dilakukan adalah perdagangan review secara bilateral. Itu dimungkinakan karena secara protokol fair yang merupakan tindak lanjut dari tahun lalu yang sudah disepakati,” tandasnya. Selain itu, guna meningkatkan daya saing yang tergerus akibat perdagangan bebas, pemerintah menggodok kemungkinan dibuatnya matriks. Kementerian apa membawahi industri apa harus jelas penegakan peraturannya. ”Jadi dari sektor-sektor dibawah kewenangan menteri ada semacam pekerjaan rumah dalam satu tahun ini dari perindustrian kami akan membuat SNI wajib karena saat ini sulit mendapat endorsement dari WTO,” urainya. Hidayat mengatakan, ada enam sektor industri yang tergerus akibat adanya ACFTA, yaitu industri tekstil produk tekstil (TPT), makanan minuman, elektronik, alas kaki, kosmetik, dan industri jamu. � fia/E-8


KORAN JAKARTA

SEKTOR RIIL

®

Selasa

19 APRIL 2011

Regulasi Pelayaran I Penerapan Asas “Cabotage” Dinilai Berhasil

Aturan Kapal “Offshore” Disusun Kemenhub sedang menyusun peraturan teknis sebagai implementasi kelanjutan azas cabotage khususnya bagi kapal lepas pantai berbendera asing. JAKARTA – Kementerian Perhubungan (Kemenhub) sedang menyiapkan rencana besar (roadmap) untuk kapal khusus kegiatan lepas pantai (offshore) agar bisa memenuhi asas cabotage. “Dalam KM (Keputusan Menteri) tidak hanya mengatur perizinan bagi kapal khusus lepas pantai (offshore) untuk beroperasi, tetapi juga roadmap pemenuhan asas cabotage bagi enam kapal yang diberikan dispensasi,” ungkap Dirjen Perhubungan Laut Sunaryo di Jakarta, kemarin. Ditjen Perhubungan Laut, lanjut Sunaryo, sekarang sedang mempersiapkan Keputusan Menteri yang merupakan aturan lebih rinci dari Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 22/2011 tentang perubahan atas PP Nomor 20/2010

tentang angkutan di perairan yang diundangkan pada 4 April 2011 lalu. Sunaryo menjelaskan, rencana besar untuk enam kapal khusus itu juga mempertimbangkan kondisi dari industri pelayaran lokal agar kepentingan semua pihak dapat terakomodasi. “Kita tidak mau mengorbankan asas cabotage dan lifting minyak nasional. Nantinya, batasan waktu penggunaan akan dibuat se-rasional mungkin. Satu hal yang pasti, KM ini harus disahkan sebelum 7 Mei 2011,” jelasnya. Dengan terbitnya PP Nomor 22/2011, kapal asing dapat melakukan kegiatan lain yang tidak termasuk kegiatan mengangkut penumpang dan atau barang dalam kegiatan angkutan laut dalam negeri di wilayah

PROGRES PENERAPAN ASAS CABOTAGE (2005-2010) Jumlah/Volume

2005

2010

Kapal

6.000 unit

9.800 unit

Perusahaan

1.200 unit

1.800 unit

Handling Pelabuhan

4.000.000 TEUs

9.000.000 TEUs

Order Galangan Kapal

50.000 GT

400.000 GTSumber: ITS

perairan Indonesia sepanjang kapal berbendera Indonesia belum tersedia atau belum cukup tersedia. Sedang kapal asing untuk lepas pantai yang boleh beroperasi meliputi kegiatan survei minyak dan gas bumi, pengeboran, konstruksi lepas pantai, penunjang operasi lepas pantai, pengerukan, serta salvage dan pekerjaan bawah air. Aturan ini juga menyatakan secara jelas jenis kapal khusus untuk kegiatan eksplorasi dan eksploitasi minyak dan gas bumi di lepas pantai, antara lain anchor handling tug supply vessel lebih besar dari 500 BHO dengan Dynamic Position (DP2/DP3), Platform Supply Vessel (PSV), dan Diving Sup-

port Vessel (DSV). Ketua Umum Indonesian National Shipowners Association (INSA) Johnson W Sutjipto menegaskan akan mengawal pembuatan KM yang mengatur masalah teknis dari PP No22/2011. “Kami tidak mau memberikan cek kosong bagi kapal asing dengan adanya PP itu. Kita akan minta dalam KM nantinya ada semacam roadmap yang memberikan batas waktu asas cabotage dijalankan secara penuh untuk kapalkapal khusus lepas pantai itu,” katanya. Ia menegaskan, untuk memenuhi pengadaan dari enam jenis kapal lepas pantai itu solusi yang harus dilakukan adalah pengadaannya melalui

konsorsium. “Tidak bisa dibeli oleh satu pemodal saja karena ini kapal yang jarang ada di dunia. Tetapi saya yakin para pemain lokal akan sanggup membeli jika kondisi tender memberikan kontrak jangka panjang dan mendukung pemain lokal,” tegasnya. Pengamat Kelautan dari Institut Sepuluh November Surabaya (ITS) Saut Gurning menilai, penerapan asas cabotage sejak awal 2005 hingga awal 2011 cukup berhasil. Terbukti, sebanyak 13 dari 14 komoditas yang ditetapkan harus diangkut oleh perusahaan pelayaran nasional bila diperdagangkan di dalam negeri telah tercapai dengan baik. Ia mengakui, hanya satu jenis kegiatan yang mengekplorasi kegiatan hulu minyak dan gas (atau disebut tipe C) yang terus menjadi persoalan akibat keterbatasan jumlahnya. Demikian juga tingkat kontrak pengoperasiannya yang kurang mendapat dukungan oleh lembaga perbankan dan keuangan (bankable). � dni/E-12

» Peluncuran Laptop

» Dua model

menunjukkan laptop Lenovo IdeaPad Y470 dan ThinkPad T420 yang mulai dipasarkan, di Jakarta, Senin (18/4). Lenovo meluncurkan laptop dan desktop terbaru Think dan Idea yang dilengkapi dengan prosesor yang dapat mempercepat pemrosesan multimedia, dan proses start up dan percepatan shutdown Windows 7.

KORAN JAKARTA/M. FACHRI

Pengembangan Ekonomi

Presiden Desak Komitmen Pelaku Usaha BOGOR – Presiden Susilo Bambang Yudhoyono meminta agar komitmen investasi yang dijanjikan oleh kalangan dunia usaha swasta dan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dalam Master Plan Percepatan dan Perluasan Pembangunan Ekonomi Indonesia (MP3EI) dapat dilaksanakan. “Sekarang ini time to act. Saudara sudah memiliki komitmen, terimakasih. Tinggal implementasinya. Sama dengan pesan saya dulu pada BUMN yang telah memiliki komitmen dan rencana untuk meningkatkan 100 miliar dollar AS, saya katakan implementasikan, laksanakan, dengan demikian rakyat, negara dan kita semua tidak mendapatkan cek kosong,” kata Presiden Susilo Bam-

bang Yudhoyono saat membuka rapat kerja presiden dengan kalangan dunia usaha, di Istana Bogor, Bogor, Senin (18/4). Presiden mengatakan, dalam penyusunan MP3EI telah melibatkan semua kalangan dunia usaha dan jajaran BUMN. Raker yang bertujuan untuk menyusun dan menajamkan MP3EI telah dilakukan dua kali. Raker pertama dilakukan dengan melibatkan kalangan BUMN pada Maret lalu. Pada raker itu BUMN komitmen akan mendanai beragam proyek dalam MP3EI sebesar 100 miliar dollar AS. Sedangkan raker kali ini melibatkan dunia usaha swasta. “Saya dengar samar-samar ada kabar gembira, ada dunia usa-

» Tentu rakyat tidak

suka dengar cerita kegagalan. Maka mari sejak awal sungguh menyadari bahwa banyak hal yang bisa bikin gagal.

»

Susilo Bambang Yudhoyono PRESIDEN RI

ha yang pelakunya ada disini, bahwa beliau semua akan implementasikan investasi yang cukup besar,” kata Yudhoyono. Mendengar akan adanya investasi swasta dalam MP3EI, presiden berpesan pada jajarannya agar memberikan ragam kemudahan bagi kalangan du-

nia usaha. “Bikin rencana sesederhana mungkin tapi bisa dilaksanakan. Cek isi dan bukan cek kosong. Pemerintah wajib beri fasilitas dan insentif yang tepat,” lanjutnya. Presiden juga meminta agar semua komitmen investasi itu bisa memberikan peluang bagi kalangan usaha mikro, kecil dan menengah bisa turut serta dalam pembangunan. Serta memberikan jaminan kesejahteraan bagi para pekerja. Kepala negara menambahkan, dalam mengimplementasikan semua perencanaan yang telah disusun bisa sukses dijalankan atau bahkan sebaliknya. “Tentu rakyat tidak suka dengar cerita kegagalan. Maka mari sejak awal sungguh menyadari bahwa banyak hal yang

bisa bikin gagal,” kata dia. Dia menuturkan salah satu masalah yang bisa menyebabkan kegagalan dalam menjalankan perencanaan pembangunan adalah adanya sumbatan (bottlenecking). “Mari kita pastikan bottlenecking itu makin kita pangkas dan bersihkan,” ujarnya Proyek mangkrak Wakil Presiden Boediono mengakui adanya empat permasalahan klasik dalam pembangunan. Yaitu, adanya sumbatan (bottlenecking), kapasitas birokrasi, korupsi serta pembangunan proyek yang mangkrak atau terhenti.“Bottlenecking yang menyandera laju pertumbuhan. � ito/E-8

15

STATISTIK Harga Komoditas

15 April

18 April

Perubahan (%)

Minyak Mentah (AS$/Barel) Nymex Crude

107.68

108.35

0.62

Dated Brent

122.15

122.66

0.42

Nymex Henry Hub

4.19

4.18

-0.24

Henry Hub*

4.12

4.20

1.94

Gas (AS$/MMBtu)

Mineral (AS$/Ton kecuali emas AS$/Toz) Tembaga*

9,326.00

9,419.00

1.00

Aluminium*

2,617.00

2,617.00

0.00

Nikel*

26,085.00

26,300.00

0.82

Timah*

32,300.00

32,850.00

1.70

1,477.90

1,481.70

Emas Sumber: Bloomberg, LME, Kitco

0.26 * Hingga 15/4

KUOTA Lion Air Bidik Rute Internasional JAKARTA – PT Lion Mentari Airlines (Lion Air) segera membuka rute-rute jarak jauh tujuan China dan Australia tahun depan. Hal tersebut untuk mendorong ekspansi pasar dan meningkatkan layanan ke pelanggan. Direktur Umum Lion Air Edward Sirait mengatakan rute internasional yang bakal dibidik, antara lain rute DOK KJ Denpasar-Seoul, Denpasar-Beijing, Denpasar-Melbourne, Sydney, dan Edward Sirait beberapa kota di Asia Timur dan Australia lainnya. “Saat ini kami sedang mengubah tangki pesawat Boeing 737-900 ER agar daya jelajahnya bisa lebih tinggi lagi. Akhir tahun sudah akan ada pembukaan rute internasional lagi,” katanya di Jakarta Senin (18/4). Ia menyatakan penambahan kapasitas dilakukan pada pesawat yang akan didatangkan tahun ini dari pabriknya di Seattle, Amerika Serikat. Penambahan kapasitas sekitar 50 persen, bila biasanya daya jelajah pesawat Lion itu sekitar 6 jam, maka ditingkatkan menjadi 9 jam. Penerbangan ke Melbourne atau Sydney, lanjut Edward, membutuhkan waktu yang cukup lama sehingga penambahan kapasitas BBM mutlak diperlukan bila armada yang digunakan adalah Boeing 737-900 ER. � dni/E-12

Pertamina Kirim Pelumas ke Nepal JAKARTA – PT Pertamina (Persero) merambah pasar ekspor produk pelumas ke Nepal. Negara di Asia Selatan ini menjadi tujuan ekspor ke-11 yang sudah ditembus Pertamina. “Kita ekspor dua kontainer produk pelumas jenis mesran dan endure dengan volume sebesar 12 ribu liter ke Nepal. Kita kerja sama dengan country distributor untuk ekspor ke sana,” kata Vice President Corporate Communication PT Pertamina M Harun dalam keterangan tertulisnya, Senin (18/4). Harun menyatakan ekspor perdana ke Nepal melengkapi pasar ekspor pelumas yang sebelumnya merambah Eropa, Timur Tengah, dan Asia. Kondisi itu, katanya, menunjukkan tumbuhnya permintaan pelumas di berbagai negara. Di dalam negeri, kata Harun, Pertamina masih menguasai pasar pelumas di sektor industri. Tahun lalu, Pertamina memenangi tender pasokan pelumas untuk mesin pembangkit PLN senilai 176 miliar rupiah dengan volume 9.338 kiloliter setahun dan mengalahkan pelumas produksi Total dan Shell. Produk pelumas hasil tender tersebut disalurkan ke wilayah Indonesia bagian barat, di antaranya Sumatra Selatan, Sumatra Barat, Jambi, Bengkulu, NTB, NTT. � aan/E-12

Industri Manufaktur Bertumbuh JAKARTA – Kementerian Perindustrian (Kementan) memperkirakan pertumbuhan sektor industri manufaktur kuartal I tahun 2011 mengalami kenaikan tipis, tidak akan melebihi 5 persen dibandingkan periode yang sama pada tahun lalu. Hal tersebut disebabkan oleh beberapa faktor yang dinilai memperlemah daya saing dan menekan produktivitas industri nasional. “Faktor penghambat pertumbuhan industri disebabkan belum diterbitkannya revisi PMK 241/2010, selain itu penyaluran insetif seperti bea masuk ditanggung pemerintah (BMDTP) yang belum berlaku efektif,” kata Kepala Badan Pengkajian Kebijakan Iklim dan Mutu Industri Kementerian Perindustrian Arryanto Sagala di Jakarta, Senin (18/4). Arryanto mengatakan saat ini pemerintah dihadapkan pada permasalahan tidak adanya kebijakan yang berpihak untuk mendukung industri nasional seperti suku bunga bank yang tinggi untuk industri dan jaminan pasokan energi. Menurutnya, setelah setahun implementasi normal track kesepakatan perdagangan bebas kawasan Asean-Tiongkok (China-Free Trade Agreement/ CAFTA) semakin menekan kondisi industri di Tanah Air. Pasalnya, produk konsumsi asal Tiongkok menyerbu pasar domestik dan menggerus porsi produk lokal. � ind/E-12

» Antisipasi Hama

Tekonologi Pangan

Transgenik Asing Harus Diawasi JAKARTA – Pemerintah diminta menjamin pengawasan tanaman transgenik atau produk rekayasa genetik (PRG) impor sebelum beredar dari perlindungan keamanan hayati, lingkungan, pangan dan pakan. Persyaratan tersebut sesuai dengan aturan dalam ratifikasi Protokol Cartagena. “PRG impor harus menginformasikan produk tersebut adalah hasil rekayasa genetik, dan jika di dalam negeri mau menetapkan varietas PRG harus melapor ke BCH,” kata Kepala Koordinator Balai Clearing Keamanan Hayati Indonesia (BCH Indonesia) di

bawah Lembaga Penelitian Indonesia (LIPI) Puspita Deswina, di Jakarta, Senin (18/4). Data International Service for the Acquisition AgriBiotech Application (ISAAA) menunjukkan, akumulasi tanaman bioteknologi sudah menembus angka satu miliar hektare dengan jumlah petani yang menanam mencapai 15,4 juta hektare di 29 negara. Ketua Kelompok Peneliti Molekuler BB Biogen Bahagiawati menyebut tanaman transgenik menjadi alternatif, ditengah laju kebutuhan pangan yang terus meningkat seiiring pertumbuhan penduduk 1,3

persen per tahun, gangguan anomali iklim dan alih fungsi lahan yang masif. “Tantangan peningkatan produksi pangan semakin besar, minimal 3,5 persen per tahun. Salah satu alternatif peningkatan produksi pangan dengan bioteknologi,” ujarnya. Sementara, Balai Besar Bioteknologi (BB Biogen) menyatakan pengembangan tanaman transgenik masih minim, bahkan sampai saat ini dari beberapa produk rekayasa genetik yang direkomendasikan belum satu pun yang ditanam secara komersial (ditanam secara massal).

“Sampai saat ini belum ada tanaman transgenik yang secara komersial aman, hanya kapas tahan hama (BT) yang sudah dilakukan uji multilokasi tetapi karena belum aman pangan, pemerintah menghentikan uji coba,” kata Peneliti BB Biogen Muhammad Herman dalam diskusi forum wartawan pertanian belum lama ini. Padahal, kata Herman, kelompok peneliti PRG sudah melakukan penelitian sejak 1999 dan ada beberapa varietas yang dinyatakan statusnya aman bagi lingkungan Di antaranya jagung toleran herbisia (jagung RR), jagung tahan hama (jagung BT),

kedelai toleran herbisida (kedelai RR), kapas tahan hama (kapas BT), kapas toleran herbisida (kapas RR). Terdapat juga tanaman transgenik yang mendapat rekomendasi keamanan pangan, di antaranya jagung NK603, jagung PRG dan kedelai GTS. Tetapi, semua produk rekayasa genetik itu masih dalam skala penelitian. Herman berharap, pemerintah memberikan dukungan pengembangan tanaman transgenik karena potensi produktivitasnya lebih tinggi dibandingkan tanaman biasa. � aan/E-12

ANTARA/ARI BOWO SUCIPTO

» Seorang petani menyemprotkan insektisida pada

tanaman padi miliknya yang diserang hama belalang di Desa Beran, Ngawi, Jawa Timur, Senin (18/4). Sejumlah petani, kini lebih intensif melakukan penyemprotan insektisida untuk menghindari gagal panen akibat serangan hama belalang yang menyerang kawasan lumbung padi Jatim sejak dua pekan pascamusim tanam.


BEDAH

16

TELKO

Selasa

19 APRIL 2011

Kontroversi Seputar Terbitnya Lisensi

P

enantian panjang BTEL untuk menggenggam lisensi seluler akhirnya berakhir. Sejak mengajukan izin pada 17 Mei 2010 silam, akhirnya, April ini lisensi seluler BTEL disetujui pemerintah. Manajemen BTEL kini boleh lega, apalagi prosesnya boleh dibilang cukup lancar. Ini berbeda dengan pengajuan lisensi Sambungan Langsung Internasional (SLI) milik PT XL Axiata dan PT Natrindo Telepon Seluler (NTS/Axis) yang masih terkatung-katung sejak beberapa tahun lalu. Badan Regulasi Telekomunikasi Indonesia (BRTI) dan Kemenkominfo pun terlihat intens membahas pengajuan lisensi seluler BTEL ketimbang SLI milik dua pemain lainnya. Hal itu bisa dilihat dari serangkaian rapat yang dilakukan tahun lalu, mulai dari membahas wacana pemberian izin prinsip hingga evaluasi rencana bisnis seluler milik BTEL. Kontroversi pun mulai muncul di media kala wacana pemberian lisensi seluler bocor pada medio November 2010. Pertama, masalah dasar hukum yang digunakan, yakni PM No 1/2010 tentang Penyelenggaraan Jaringan Telekomunikasi. Pasal 4 dalam aturan itu menjadi perdebatan antara Bagian Hukum dan Direktorat Telekomunikasi (Dittel) Kemenkominfo. Dittel beranggapan jika mengacu pada Pasal 4, evaluasi diberikan jika pemain sudah memiliki kode akses jaringan dan Jika memang ingin frekuensi. Sementara BTEL belum memiliki kode akses membina industri, langkah yang dilakukan jaringan, tetapi kode akses wilayah sesuai Fundamental adalah menyiapkan Technical Plan. payung hukum untuk Adapun Bagian Hukum lisensi tunggal. berpendapat permohonan BTEL bisa dilakukan berdasarkan proses evaluasi seKamilov Sagala suai ketentuan dengan tetap DIREKTUR LEMBAGA PENGEMBANGAN PEMBERDAYAAN MASYARAKAT INFORMASI mempertimbangkan dipenuhinya seluruh persyaratan proses evaluasi yang akan dilaksanakan serta mempertimbangkan kondisi perkembangan industri secara keseluruhan. Hasil dari tarik-menarik ini adalah lisensi diberikan dengan evaluasi tanpa perlu mengubah PM No 1/2010. Kontroversi berikutnya adalah masalah proses evaluasi yang dilakukan oleh BRTI dan Kemenkominfo di salah satu hotel berbintang di Ancol, Jakarta Utara, pada 30 November 2010. Dokumen evaluasi itu hanya ditandatangani oleh dua anggota Komite Regulasi Telekomunikasi dan dua pejabat BTEL. Proses evaluasi ini menjadi tanda tanya karena keluar dari pakem. Selama ini, dalam pemberian lisensi, baik secara evaluasi maupun seleksi pembentukan tim, harus melalui Surat Keputusan Menkominfo. ”Saya melihat Kemenkominfo dan BRTI, dalam memberikan lisensi seluler kepada BTEL, terburu-buru. Jika memang ingin membina industri, langkah yang dilakukan adalah menyiapkan payung hukum untuk lisensi tunggal (unified license) yang akan membereskan masalah interkoneksi, BHP, dan lainnya,” kata Direktur Lembaga Pengembangan Pemberdayaan Masyarakat Informasi Kamilov Sagala di Jakarta, akhir pekan lalu. VP Sales and Distribution Axis Syakieb A Sungkar melihat ada pilih kasih yang dilakukan oleh pemerintah dalam memberikan lisensi. ”Kami meminta kode akses SLI susahnya minta ampun. Padahal SLI itu bisa dilakukan oleh semua operator,” keluhnya. Menanggapi hal itu, Menkominfo Tifatul Sembiring mengatakan izin prinsip diberikan setelah mendapatkan masukan dari BRTI dan Bagian Hukum Kemenkominfo. ”Secara peraturan, kalau lewat dari 60 hari sudah harus keluar jawabannya. Iya atau tidak. Apalagi ini sudah setahun. Namun itu harus ada landasan hukumnya. Pendapat dari BRTI dan Bagian Hukum Dirjen Postel mengatakan ini tidak masalah. Ya sudah, saya tanda tangani itu,” tegasnya. � dni/E-6

»

»

KORAN JAKARTA/M FACHRI

KARTU PERDANA I Model menunjukkan kartu perdana Esia Suka-suka, di Jakarta, beberapa waktu lalu. Setelah melalui proses cukup panjang, Esia kini mengantongi izin seluler.

®

Persaingan Bisnis l Bakrie Telecom Resmi Kantongi Izin Seluler

Operator Antisipasi Perang Tarif Jumlah BTS Bakrie Telecom

Jangkauan layanan Esia bakal makin luas. Ini setelah prinsipalnya, PT Bakrie Telecom Tbk (BTEL), resmi mengantongi lisensi seluler. Artinya, tiga besar seluler, Telkomsel, XL Axiata, dan Indosat kini punya penantang baru.

P

emerintah melalui Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) akhirnya meloloskan keinginan BTEL untuk mengantongi lisensi seluler. Kepastian ini didapat setelah keluar izin prinsip penyelenggaraan jasa tersebut melalui Kepmenkominfo No 130/ KEP/M KOMINFO/4/2011 pekan lalu. Dengan keluarnya izin itu, kini BTEL tidak hanya bermain di jalur Telepon Lokal Nirkabel (Fixed Wireless Access/FWA) dengan jangkauan layanan terbatas. Kepala Pusat Informasi dan Humas Kemenkominfo Gatot S Dewa Broto menjelaskan, izin prinsip diberikan kepada BTEL dengan penuh kehati-hatian disertai pengenaan kewajiban pembangunan kepada operator tersebut. “Kewajiban yang harus dipenuhi adalah BTEL harus membangun prasarana dan sarana di empat provinsi, yaitu Jabar, Jateng, Jatim, dan Yogyakarta, selain beberapa persyaratan teknis lainnya,” tutur Gatot di Jakarta, belum lama ini. Dijelaskannya, izin prinsip diberikan kepada pemerek dagang Esia itu dengan batas waktu hingga 2 tahun sebelum akhirnya diberikan lisensi resmi setelah melalui tahap uji laik operasi (ULO). Batas waktu dua tahun itu adalah jika komitmen dalam masa izin prinsip membangun 19 BTS tak bisa dipenuhi. Selama ini, BTEL mengantongi lisensi FWA. Pembeda antara layanan FWA dan seluler adalah pengguna FWA hanya boleh menggunakan nomor tersebut hanya di wilayah tersebut, tidak boleh membawanya ke luar kode area, sedang seluler prefix number yang digunakan berlaku nasional. Presiden Direktur Bakrie Telecom Anindya N Bakrie

Tahun 2005

Jumlah (unit) 235

2006

408

2007

1.200

2008

2.772

2009

3.677

2010*

3.795

*Kuartal I 2010

KORAN JAKARTA/M FACHRI

PERLUAS PASAR I Seorang Customer Service melayani pelanggan di salah satu gerai Esia di Wisma Bakrie, Jakarta, beberapa waktu lalu. Bakrie Telecom kini bersaing dengan Telkomsel, XL Axiata, dan Indosat meraih pasar baru di jalur seluler setelah lisensi seluler resmi keluar. mengatakan, masuknya perseroan ke pasar seluler untuk memberikan layanan yang lebih baik kepada pelanggannya dengan sekitar 20 persen dari sekitar 12 juta-an pelanggannya sering berpergian sehingga membutuhkan fasilitas roaming ala seluler. “Potensi pasar di seluler juga lebih besar, yakni sekitar 83 triliun rupiah dibandingkan FWA yang hanya 6,6 triliun rupiah,” jelasnya. Direktur Layanan Korporasi Bakrie Telecom Rakhmat Junaidi menambahkan, walau telah mendapatkan lisensi seluler, tidak membuat belanja modal dari perseroan pada tahun ini akan berubah. “Tetap 200 juta dollar AS. Kami hanya membagi saja komposisi pembangunan yang menjadi bagian dari komitmen FWA dan seluler,” jelasnya. Dikatakannya, pekerjaan rumah lainnya yang harus diselesaikan adalah masalah kesepakatan interkoneksi dengan operator lain, akankah penarikan terminasi panggilan berbasis seluler atau FWA mengingat dual lisensi yang dimiliki oleh BTEL. Ketua Umum Asosiasi Telekomunikasi Seluler Indonesia (ATSI) Sarwoto Atmosutarno mengatakan, sudah diperkirakan FWA secara teknologi dan layanan bisa menjadi seluler. “Kita melihatnya sebagai bagian dari konsolidasi industri. Semoga nantinya industri menjadi lebih sehat,” jelasnya. Menurutnya, kehadiran BTEL sebagai pemain seluler pun tak akan mengubah peta persaingan di pasar karena pada dasarnya masing-masing pemain sudah saling mengambil pasar masing-

Jumlah Pelanggan Operator Telekomunikasi 2010 (Juta) Seluler Telkomsel* Indosat* XL* Three (3) Axis

Jumlah 93,1 39,7 38,5 16 8

FWA

Jumlah

Flexi Esia Smartfren Starone

16 12,1 6,2 0,6

*Kuartal III 2010

Pendapatan Industri Telekomunikasi 2007-2010 (Triliun Rupiah) Pendapatan

2007

2008

2009

2010

Telepon Tetap

10,4

9,2

7,9

7,5

Selular

61,4

70,5

77,9

83,7

2,8

4,2

5,5

6,7

Fixed Data

Sumber: Litbang Koran Jakarta, berbagai sumber

masing. “Pasar Indonesia unik, pelanggan tidak akan berhenti di 240 juta pengguna karena masyarakat memiliki lebih dari satu handset. Jadi, peluang operator untuk membuka pasar masih terbuka,” jelasnya. Direktur Komersial XL Axiata Joy Wahjudi mengaku siap bersaing dengan BTEL jika nantinya akan muncul program pemasaran yang menjurus kepada perang tarif. “Kami terbuka saja dengan aksi di pasar, asalkan ada kesetaraan dalam bersaing,” tegasnya. Awasi Interkoneksi Deputy VP Corporate Secretary Telkomsel Aulia E Marinto meminta, jika BTEL sudah mengantongi lisensi seluler, maka interkoneksi yang digunakan haruslah seluler. “Hal yang harus diwaspadai adalah dari aksi pemasaran, di mana dua nomor (FWA dan seluler) aktif secara bersamaan. Nah, kalau sudah begitu harus jelas biaya yang digunakan terutama untuk

panggilan on-net. Jika tidak, negara berpotensi dirugikan,” katanya BTEL sendiri dalam dokumen komitmen membangun seluler menyatakan akan menggunakan frekuensi existing dengan pola dinamis dalam memanfaatkan spektrum. Pola dinamis dimaksud adalah membedakan pelanggan seluler dan FWA dengan memanfaatkan Home Location Register (HLR) sebagai referensi. Dalam praktik di lapangan, hal ini dijalankan oleh Mobile-8 dan Smart Telecom melalui aliansi SmartFren dengan produk Lokal Plus. Mobile-8 adalah pemilik dual lisensi seperti BTEL. Deputy CEO Commercial Smart Telecom Djoko Tata Ibrahim SmartFren mengungkapkan, produk Lokal Plus digunakan 25 persen dari 6,5 juta-an pelanggannya. “Kami tidak khawatir jika ada yang meniru produk ini. Rencananya frekuensi milik Smart akan difokuskan untuk data, sementara untuk FWA

dan Seluler Mobile-8 Fren untuk layanan suara dan pesan singkat (SMS-red),” jelasnya. VP Sales and Distribution Axis Syakieb A Sungkar mengaku tidak khawatir jika nantinya BTEL menggunakan produk ala SmartFren untuk mengganggu pasarnya. “Kita siap saja. Kalau dilihat, produk semacam itu tidak begitu menarik di pasar karena komunikasi pemasarannya rumit,” jelasnya. Menurut Sekjen Masyarakat Telematika Indonesia (Mastel) Mas Wigrantoro Roes Setiyadi, kesuksesan BTEL dengan lisensi seluler akan tergantung banyak hal. Mulai dari komitmen pendanaan yang besar untuk membangun jaringan dan pemasaran, serta paket layanan yang penuh inovasi. “Kalau mau main di harga (murah) rasanya sama saja bunuh diri. Produk dua nomor dalam satu handset itu memang unik, tetapi selisih tarif jika digunakan satu nomor itu tidak terlalu besar,” jelasnya. Praktisi telematika Teguh Prasetya menjelaskan, pemain seluler berbasis teknologi GSM akan lebih unggul ketimbang Code Division Multiple Access (CDMA) karena beragamnya ketersediaan perangkat bagi pengguna dan keleluasaan roaming ke luar negeri. Menurutnya, dimintanya lisensi seluler oleh BTEL erat kaitannya dengan mulai tidak bersaingnya BTEL sebagai pemain FWA dengan para pemain seluler. Hal ini karena dampak dari biaya interkoneksi antaroperator yang tidak pro-FWA lagi. Biaya interkoneksi FWA dan seluler hampir tidak ada bedanya lagi, sementara biaya interkoneksi fixed line tetap murah. “Revenue Per Minute (RPM) antara seluler dan FWA juga sudah tidak ada beda. RPM seluler sekitar 100-200 rupiah, sementara FWA 150-200 rupiah. Kalau melihat kondisi seperti ini, pemerintah harus memberikan lisensi seluler juga bagi Telkom Flexi dan Indosat StarOne yang masih bermain di FWA,” tegasnya. � dni/E-6

SPEKTRUM Bangun Broadband, Butuh US$349 Juta JAKARTA—Indonesia membutuhkan dana sekitar 349 juta dollar AS guna membangun jaringan backbone untuk jasa pita lebar (broadband). Nilai itu memenuhi 30 persen dari total populasi untuk mencicipi akses Internet cepat pada 2014 nanti. Konsultan Bank Dunia Jan van Rees mengungkapkan alokasi anggaran itu di luar membangun jaringan hingga ke tingkat kabupaten di kawasan timur Indonesia yang mencapai 220 juta dollar AS. “Kawasan timur, terutama di sebagian Papua, sangat susah untuk dibentangkan serat optik. Solusinya adalah menggelar microwave,” ungkap Jan di Jakarta, belum lama ini. Diungkapkannya, dari total anggaran yang dibutuhkan, proyek membentangkan serat optik melalui rute timur Palapa Ring yang menghubungkan Kupang dan Sorong menelan investasi lumayan besar, yakni sekitar 186 juta dollar AS.

Selanjutnya pembangunan serat optik untuk jalur Manado-Ternate-Sorong-Ambon-Sulawesi sebesar 123 juta dollar AS dan menyelesaikan rute Palapa Ring Sorong-Manokwari-Biak-Jayapura dan Sorong-Fak-Fak-Timika-Merauke yang menelan biaya sekitar 145 juta dollar AS. Terakhir memperkuat jaringan di SumatraKalimantan – Sulawesi Selatan yang akan menelan biaya 81 juta dollar AS. VP Asia Pacific Alcatel-Lucent Elizabeth Aris menyarankan pemerintah memasukkan pembangunan jaringan pita lebar itu dalam program kemitraan swasta-publik (PPP) agar bisa terealisasi. “Jika melihat kalkulasi bisnis di mana Average Revenue Per User (ARPU) Indonesia sekitar 3 dollar AS, tidak akan ada operator yang mau membangun backbone karena nilai komersial susah didapat,” jelasnya. Direktur Network & Solution Telkom Ermady Dahlan menegaskan perseroan siap membangun serat optik wilayah Maluku-Papua sepanjang 3.000 km yang menelan biaya 210 juta dollar AS.� dni/E-6

ALU Garap Solusi “Cloud Computing” JAKARTA—Penyedia jaringan dan solusi, Alcatel Lucent (ALU), akan fokus dalam penyediaan solusi cloud computing di Indonesia di tengah kendala ketersediaan dan konektivitas pendukung layanan itu. Cloud computing adalah gabungan pemanfaatan teknologi komputer dan pengembangan berbasis Internet. Awan (cloud) adalah metafora dari Internet yang sering digambarkan dalam diagram jaringan komputer serta abstraksi dari infrastruktur kompleks yang disembunyikannya. Senior Technical Business Development Alcatel Lucent Indonesia Willy Sabry mengungkapkan bisnis cloud computing sejauh ini belum sebesar potensinya karena selain masih dalam tahap sosialisasi, masih ada sejumlah hambatan. “Cloud computing sudah dikenal di Indonesia mulai tiga tahun lalu, namun dari studi kami, ketersediaan dan konek-

tivitas masih menjadi kendala. Selain itu, masih digunakan untuk misi-misi yang belum penting (nonkritikal),” ujar Willy di Jakarta, Senin (18/4). Menurutnya, hambatan tersebut sebenarnya dapat diatasi selama gabungan antara sumber daya komputasi dan jaringan dalam satu sistem itu didukung dengan solusi pendukungnya

atau cloud enablement. Dipaparkannya, cloud computing perlu didukung agar penyedia memiliki layanan yang unik dan mampu mentransformasi komponen jaringan mereka menjadi lebih andal, elastis, namun tetap mendukung skalabilitas dengan biaya kepemilikan yang hemat secara signifikan.� dni/E-6

» Telepon Umum Sekolah

ANTARA/ARIEF PRIYONO

Siswa menggunakan telepon umum di SMP Negeri 1 Kediri, » Jawa Timur, Senin (18/4). Pihak sekolah memutuskan memasang pesawat telepon umum untuk keperluan komunikasi. Kebijakan ini diambil setelah pihak SMP Negeri 1 Kediri melarang siswa membawa telepon seluler.

Polemik Tarif Batas Bawah Belum Tuntas JAKARTA—Operator telekomunikasi masih berpolemik soal penetapan tarif batas bawah sebagai jalan keluar agar perang tarif yang terjadi di industri tidak saling merugikan pelaku usaha. Demikian rangkuman pendapat dari Direktur Utama Telkomsel Sarwoto Atmosutarno, Presiden Direktur XL Axiata Hasnul Suhaimi, dan VP Sales & Distribution Axis Syakieb A Sungkar ketika dihubungi secara terpisah terkait perang tarif yang terjadi di jasa telekomunikasi. “Sebagai pemain besar, kami lebih senang ditetapkan tarif batas bawah agar tidak terjadi predatory pricing di pasar. Ini akan membuat marjin keuntungan bisa terjaga,” ungkap Sarwoto, kemarin. Sementara, Hasnul mengaku sudah dipanggil Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU), belum lama ini, untuk berdiskusi tentang jalan keluar

dari perang tarif. “Sebenarnya ada dua solusi. Satu, penetapan tarif batas bawah. Kedua, menjaga kualitas layanan. Kami lebih senang yang diatur itu masalah kualitas layanan,” katanya. Menurut Hasnul, jika masalah kualitas layanan ini dijaga, operator akan berpikir dua kali bila ingin menetapkan tarif terlalu murah mengingat ada biaya untuk kualitas layanan yang harus dikeluarkan. “Sebenarnya tarif panggilan lintas operator bisa makin murah jika pemerintah berani menurunkan biaya interkoneksi di atas 6 persen mengingat beban keseluruhan dari operator berkurang secara signifikan tiga tahun belakangan ini,” katanya. Sedangkan Syakieb meminta pemerintah memberikan perhatian bagi operator baru yang sedang membangun jaringan dari serangan pemain besar, terutama dalam perang tarif. “Jika incumbent ikutan obral tarif, sama saja menutup peluang bagi pemain baru untuk dikenal masyarakat. Seharusnya pemain baru diberi kesempatan untuk berkembang,” jelasnya. � dni/E-6


RONA ®

17 Selasa

19 APRIL 2011

FOTO-FOTO: DOK KORAN JAKARTA

Briptu Norman

DOK KORAN JAKARTA

Konfigurasi Biologis

B

erapa akun situs jejaring sosial Anda saat ini? Satu, dua, tiga, atau lebih? Kini, tiada hari tanpa membuka situs-situs jejaring sosial itu. Siapa orangnya yang hingga kini tak juga punya akun jejaring sosial? Dengan memiliki ki akun di jejaring soso sial, kita tinggal ketik, ketik, ketik, lalu tekan tombol share, atau apa pun, maka apa yang kita pikirkan terbaca dunia. Semudah itu kita memberikan akses untuk ratusan, bahkan ribuan, orang untuk bisa masuk ke sepenggal pikiran kita. Namun, tak sembarang orangg bisa membacanya, membacan a melainkan orang-orang yang memang sudah dari awal ada niat berinteraksi sosial dengan kita. Berdasarkan penelitian, manusia pada dasarnya memang sudah terkonfigurasi secara biologis untuk bersosialisasi dengan manusia lainnya. Secara alamiah kita semua ingin bertatap muka dengan orang lain, atau malah cenderung memiliki kelebihan bawaan dari lahir untuk melakukan facial recognition, berbagi satu sama lain, merasa terkoneksi, dan aspekaspek lainnya dari kehidupan sosial. Meski demikian, di balik fungsi dan fiturnya yang membantu hubungan sosialisasi manusia modern, “wajah” jejaring sosial juga sering tercoreng dengan banyaknya kasus yang berkaitan dengan moral, kekerasan, kejahatan, rasisme, rusaknya perkawinan, bahkan terorisme! Segala sesuatu yang dipublikasikan ke jaringan sosial, seperti teks, video, dan gambar, dapat memengaruhi orang banyak yang melihatnya. Kekuatan jejaring sosial bisa dengan mudah dirunut. Akhir-akhir ini, fenomena Briptu Norman, anggota Brimob Polda Gorontalo, dengan lipsync lagu India, Chaiyya Chaiyya, bisa menjadi salah satu bukti betapa kekuatan jejaring sosial memiliki dampak yang luar biasa. Sebelumnya, kita bisa menyaksikan kekuatan jejaring sosial telah memopulerkan duet video lipsync Sinta dan Jojo dengan Keong Racun-nya. � nik/L-1

Social Networking Pencapaian

Sinta-Jojo

Eksistensi Diri melalui Dunia Maya Saat bertemu dengan kenalan baru, kini tak lagi penting menanyakan di mana rumahnya atau bahkan nomor telepon rumahnya. Justru sejumlah akun jejaring sosial, seperti Facebook dan Twitter, yang dipertanyakan. Demikianlah, jejaring sosial telah mengubah tatanan kehidupan.

S

ecara kodrati, manusia adalah makhluk sosial yang tak bisa dilepaskan dari keterikatannya dengan makhluk lain. Menilik teori hierarki kebutuhan Maslow, kita mengenal ada kebutuhan sosial dan kebutuhan aktualisasi diri (self actualization) yang menjadi bagian dari lima kebutuhan manusia. Kebutuhan sosial adalah kebutuhan manusia akan teman, dicintai dan mencintai, serta diterima dalam pergaulan kelompok karyawan dan lingkungannya. Ke-

butuhan sosial ini tak hanya untuk diterima dalam pergaulan kelompok, tapi juga eksistensi mereka dalam pergaulan. Sementara itu, self actualization adalah kebutuhan aktualisasi diri dengan mengguna-

kan kecakapan, kemampuan, dan k kketerampilan, il d potensi optimal untuk mencapai prestasi kerja yang sangat memuaskan atau luar biasa yang sulit dicapai orang lain. Bagi Maslow, manusia adalah makhluk sosial yang berkeinginan. Keinginan itu ada terus-menerus dan baru berhenti jika akhir hayatnya tiba. Atas dasar itulah, jejaring sosial menjadi salah satu alasan kebutuhan manusia modern saat ini. Keinginan eksistensi diri tak hanya terjadi pada dunia nyata, tetapi juga pada dunia maya melalui beragam situs jejaring sosial atau social networking.

Social networking mungkin terdengar asing di telinga kita, tetapi tidak dengan produk-produknya, seperti Facebook, MySpace, dan Twitter. Di Indonesia, jejaring sosial menjalar ke seluruh lapisan masyarakat, dari kota sampai ke desa. Indonesia tak hanya sukses menjadi pengekor jejaring sosial dan sebagai salah satu negara nega penggguna jejarring sosial tterbesar di dunia. d Di sini, D banyak jeb jaring sosial ja diciptakan di anak an negeri, misalnya mi Lilo Lil City yang menawarkan me situs situ jejaring sosial sosi dalam bentuk tiga ben dimensi. dim Praktis, saat P ini, jejaring je REUTERS/ADAM TANNER sosial sosia sudah menjadi gaya j di salah l h satu bagian b hidup masyarakat. Jejaring sosial seolah-olah menjadi pelengkap keseharian. Akun pun dibuat di beberapa situs jejaring sosial, ada yang dua, tiga, bahkan lebih. Tak jelas apakah mereka yang gemar membuat akun pada semua situs jejaring sosial adalah orang-orang yang memang sadar dengan tuntutan, kebutuhan, serta manfaat dari keberadaan jejaring sosial ini atau hanya mengekor tren yang terjadi. Namun, setidaknya, banyak hal positif dari jejaring sosial ini yang bisa dirasakan oleh para penggunanya. � nik/L-1

Meningkatkan Proses Pembelajaran

S

ocial networking atau jejaring sosial sebenarnya merupakan konsep pengembangan yang bisa dilakukan dalam beragam bidang. Jejaring sosial, selain berguna untuk menjalin silaturrahim, berguna untuk menunjang dan meningkatkan keefektifan jaringan kita. Bentuk jejaring sosial ini dapat dikembangkan dengan cara membentuk komunitas berupa kelompok hobi dan diskusi sesuai dengan minat dan bidang orang-orang yang terlibat di dalamnya.

Pengelola situs social networking terus melakukan pengembangan. Kita bisa memanfaatkan situs jejaring sosial seperti Facebook, MySpace, dan Friendster bukan hanya untuk berinteraksi dengan teman, tetapi lebih dari itu, dapat dimanfaatkan sebagai tempat berdiskusi ataupun berbagi informasi terbaru Beragam keuntungan bisa diambil melalui sejumlah fasilitas di dalam situs tersebut, misalnya bisa membuat kelompok kecil yang hanya menerima anggota yang satu tujuan, membuat yayasan grup berdasarkan daerah, minat, dan

sebagainya, serta mengirimkan pesan ke seluruh anggota dan meminta tanggapan mereka. Potensi-potensi yang terdapat di situs jejaring sosial ini dapat meningkatkan proses pembelajaran secara digital. Namun, selain potensi positif, terdapat bahaya untuk area pribadi karena masing-masing pengguna memublikasikan profil mereka secara terbuka. Untuk mengantisipasi hal itu, kita bisa mengatur dan mempertimbangkan mana yang harus ditampilkan ke publik dan mana yang hanya untuk konsumsi pribadi. � berbagai sumber/nik/L-1


18

HEALTH

Selasa

19 APRIL 2011

KORAN JAKARTA

®

Detoxification Phenomenon Paradigma Baru Penurunan Berat Badan FOTO-FOTO: ISTIMEWA

Demi Moore AFP/STEFFI LOOS

Detoksifikasi (detox), dipercaya sebagian orang, ampuh mengeluarkan sisa-sisa racun dalam tubuh yang luput dari proses asimilasi organ hati. Namun, belakangan, paradigma tersebut bergeser menjadi program penurunan berat badan secara instan. Benarkah?

P

ola hidup yang tidak sehat dan radikal bebas membuat tubuh semakin rentan terkontaminasi unsur kimia dan zat-zat berbahaya. Orang Tionghoa percaya bahwa makanan dan obat datang dari sumber yang sama. Proporsi makanan, rasa makanan, dan suhu mereka anggap memengaruhi kesehatan. Komposisi makanan mereka umumnya terdiri dari 40–45 persen sayuran dan buah-buahan segar. Takaran ini pun berlaku pada biji-bijian dan sedikit karbohidrat. Filosofi ini yang melahirkan konsep hidup vegetarian. Dengan pola keseimbangan hidup Yin dan Yang, orang lantas mencetuskan suatu jenis terapi detoks. Kini, orang kebanyakan lebih mengidentikkan detoks dengan alternatif diet untuk menurunkan bobot badan seperti yang banyak selebritas lakukan. Pesohor Hollywood, Demi Moore, yang nyaris berusia setengah abad, rela terbang ke Austria untuk menjalani terapi detoksifikasi memakai lintah. Cara ini ia klaim

Perubahan Gaya Hidup

M

asih ingat acara talkshow The Biggest Loser Diet yang semula hanya sebuah metode yang dikenalkan oleh dr Michael Dansinger? Model diet itu berdasarkan piramid 4-3-2-1. Artinya, empat porsi buah dan sayur, tiga porsi protein dan rendah lemak, dua porsi biji-bijian, dan satu porsi ekstra serta menghindari makanan olahan, gula dan garam, serta lemak jenuh. Para ahli gizi dan kesehatan masih berpolemik dengan konsep diet menurunkan berat badan versi Dansinger itu. Seperti dikatakan Dokter David,

setiap orang harus teliti dan mencari tahu ihwal detoksifikasi yang benar. Perbanyak membaca buku dan jurnal yang terekomendasi dari para ahli untuk mendapatkan beragam masukan. Substansinya, detoksifikasi adalah perubahan gaya hidup dan pola makan, seperti detoks ala nabi dengan cara berpuasa. Bukan hanya para rasul, seperti Nabi Muhammad SAW dan Nabi Isa, yang gemar berpuasa. Cendekiawan Socrates dan Plato pun melakukan puasa demi menjaga kesehatan dan mempertajam daya pikir mereka.

Ketika manusia mengisi tubuhnya dengan makanan yang buruk, tubuh perlu diistirahatkan. Saat puasa, sel-sel tubuh ini diberi kesempatan untuk melakukan metabolisme dan membuang zat-zat yang tidak berguna dan berbahaya dari tubuh. Diet menurunkan berat badan dengan cara detoksifikasi atau lainnya harus menerapkan program diet yang mengandung semua komponen makanan. Ingat, aktivitas fisik seperti olah raga ringan sangat dianjurkan. � berbagai sumber/vin/L-1

mujarab. Keranjingan aktris ikon rambut bondol ini didetoks sontak menular ke Amerika dan Inggris. Diet detoks sebetulnya bertujuan membersihkan usus dan memperbaiki sistem pembuangan tubuh dari racun yang masuk ke tubuh lewat makanan. Atas dasar itu, pelaku diet disarankan hanya makan sayur dan buah atau produk organik nabati. Detoks dengan mengonsumsi buah-buahan dan sayuran paling diburu. Biasanya, saat menjalani metode detoks, seseorang berkomitmen hanya mengonsumsi buah dan sayuran dalam waktu tertentu, menolak sama sekali kandungan nutrisi dari makanan lain, atau melakukan “ritual” pijat dan mandi air garam. Kegandrungan orang-orang populer itu mendorong para produsen berlomba-lomba menawarkan produk menuju “sehat”, seperti teh herbal, suplemen dari sayuran organik, air kemasan, hingga pil dan serbuk-serbuk ajaib. Akhirnya, persepsi masyarakat pun berubah, yakni detoksifikasi menjadi “program” menguruskan badan secara cepat. Namun, diet ini dikhawatirkan membuat seseorang kekurangan vitamin dan mineral yang ujungujungnya memicu kerusakan otot serta menurunkan tekanan darah dan kadar gula darah secara drastis. Belum lagi pelaku diet bakal kekurangan hampir 50 persen kalsium yang diasup dari produk susu. � vin/L-1

Gwyneth Paltrow AFP/GABRIEL BOUYS

Waspada Fad Diet

P

enyabet gelar aktris terbaik Academy Awards lewat Shakespeare in Love, Gwyneth Kate Paltrow, tidak mau ketinggalan berdetoks-ria. Ia memilih jenis diet detoks buat menurunkan bobot badannya meski harus berjuang keras menahan godaan dari pantangan jenis makanan. Cara mendetoks tubuh dengan tidak mengonsumsi sama sekali produk susu, daging, kerang, kacang, kentang, dan gula seperti dilakukan Paltrow sangat menyakiti badan. Menurut dokter spesialis gizi klinik dari RS Pondok Indah dan RS Puri Indah, dr David Fadjar Putra SpGK, diet ketat dengan cara detoks termasuk kategori fad diet. Fad diet merupakan istilah untuk menyebut sebuah tren menurunkan berat badan yang sedang populer dan bersifat sementara. “Fad diet biasanya membatasi, meniadakan, atau memaksimalkan asupan bahan makanan tertentu,” terang Dokter David. Metode diet digolongkan fad apabila mengandung unsur menawarkan solusi kilat, janji-janji manis, menarik kesimpulan yang dangkal atau rekomendasi dari suatu penelitian tunggal atau pernyataan dramatik dari suatu lembaga atau individu yang berpengaruh, dan menakut-nakuti atau menghilangkan bahan makanan tertentu (pantangan) karena dianggap menjadi penyebab penyakit. Diet seperti itu, kata David, rawan menimbulkan masalah kesehatan akibat asupan gizi yang tidak seimbang. Dalam jangka pendek mungkin bobot badan turun dengan detoks karena suplai gizi ke tubuh sangat minim. Tetapi bagaimana dengan kesehatan Anda? Model diet dapat digolongkan berdasarkan komposisi makronutriennya, yaitu berapa besar kandungan energi dari karbohidrat, protein, dan lemak. Ada yang termasuk diet tinggi lemak, rendah karbohidrat, diet seimbang, diet rendah lemak, dan diet sangat rendah lemak. “Ada baiknya kita pahami dasar diet yang cocok buat kita,” saran David. � vin/L-1


CARS

ÂŽ

Selasa

19 APRIL 2011

19

ANTARA/YUDHI MAHATMA

FORD

Voice Control For

Commands

Untuk kenyamanan berkendara, kini dunia otomotif banyak menggunakan fitur-fitur khusus, semisal menghidupkan mesin, alarm antimaling, dan sistem kantong udara, dengan suara. Fitur-fitur itu dikontrol dengan suara agar tidak mengganggu konsentrasi pengemudi.

F

itur ini dijalankan cukup dengan mengucapkan kata atau kalimat tertentu. Lalu, sensor akan merespons suara dan dilanjutkan ke mikrokomputer dengan algoritma tertentu. Setelah itu, mikrokomputer akan memprosesnya menjadi perintah untuk menjalankan mesin, audio, video, ponsel, pemutar MP3, dan lainnya. Sensor suara itu bekerja berdasarkan besar-kecilnya kekuatan gelombang yang diterima, dari gelombang sinusioda suara menjadi gelombang sinus energi listrik (alternating sinusioda electric current). Setelah

itu, gelombang yang tersimpan akan dibaca sebagai perintah pada kasus tertentu. Pabrikan Ford, misalnya, menggunakan perintah untuk menghidupkan mobil hanya dengan mengucapkan suara sesuai selera pengemudi. Ford Fiesta adalah salah satu mobil yang dilengkapi teknologi voice command starter engine. Sensor suara juga dipakai sebagai alat antimaling. Caranya dengan mendeteksi suara kaca pecah. Ketika kaca mobil dibuka dengan cara dipecah, suara pecahnya kaca akan ditangkap sensor dan diproses mikrokomputer

ISTIMEWA

menjadi bunyi alarm atau informasi ke pemiliknya. Bukan hanya berguna untuk pengembangan fitur keamanan, sensor suara pada mobil juga dapat digunakan sebagai perintah untuk menjalankan perlatan hiburan dan navigasi. Beberapa mobil telah dilengkapi dengan perintah suara untuk menjalankan video dan audio di dalam mobil. BWM, pada beberapa seri terbarunya, dilengkapi dengan sistem navigasi. Dengan mengirimkan pesan nama satu tempat tujuan tertentu, perangkat mampu memberikan informasi peta dan jalan yang harus dilalui secara cepat oleh komputer navigasi dengan bantuan global positioning system (GPS). Perintah suara juga dapat diterima perangkat dari sumber audio dan video. Sistem pengenalan suara yang berbasis sensor suara akan menampilkan sumber dan lagu atau video sesuai dengan pesanan, misalnya genre musik, artis, judul album, dan judul lagu. Perintah volume, jenis equalizer, dan lainnya juga bisa dilakukan dengan suara. Karena konsumen BMW tidak hanya berbahasa Inggris, perintah ini bisa dilakukan dengan bahasa lain, seperti Austria, Prancis, Jerman, Inggris, Italia, Belanda, Spanyol, dan Inggris. ďż˝ hay/L-5

Fitur Keselamatan Pasif

K

antong udara (air bag) sebagai fitur keselamatan pasif dalam mobil umumnya mengembang karena sensor tumbukan mendeteksi akselerasi dan tekanan udara di beberapa titik. Ketika sensor terkena tekanan udara dari benturan, maka kantong udara akan segera mengembang dalam waktu sepersekian detik. Alat produksi Continental ini digunakan untuk memak-

simalkan kecepatan inovasi kantong udara berbasis sensor suara. Dengan sensor suara, kantong udara akan mengembang karena adanya getaran pada membran gelombang suara dari tumbukan. Perangkat yang diberi nama Crash Impact Sound Sensing Technology ini bekerja dengan algoritma atau kumpulan perintah khusus. Analisis gelombang dilaku-

ISTIMEWA

Evolusi Pengenalan Suara

P

abrikan mobil Hyundai bekerja sama dengan Microsoft mengembangkan mobil dengan perintah suara. Keduanya telah menandatangani kesepakatan agar mobil produk Hyundai dilengkapi dengan fitur navigasi, multimedia, dan hiburan dengan perangkat lunak dari Microsoft. Rencananya, produk pertama dari kemitraan ini dikontrol dengan menggunakan perintah suara. Tombol diperkirakan tidak ada lagi karena hanya akan mengganggu konsentrasi pengemudi. Kontrol suara akan meminimalkan terjadinya kecelakaan akibat terlalu sibuk mengutak-atik tombol. Sejauh ini, perusahaan milik Bill Gates itu telah mengeluarkan Microsoft Voice Command 1.5 sebagai perangkat lunak dengan perintah suara berbasis

sensor suara. Program ini bisa diaplikasikan pada perangkat elektronik seperti pemutar video dan audio serta telepon seluler. Ini bisa dibilang langkah setengah maju dalam evolusi pengenalan suara perangkat bergerak. Selain Hyundai, pabrikan AS, Ford, dan Italia, Fiat, kabarnya mengikuti jejak Hyundai. Mereka menuntut agar fitur yang terpasang bisa terkoneksi dengan bluetooth dan koneksi kabel. Dengan koneksi ini, ponsel dan pemutar MP3 semacam iPod dapat tersambung dengan mudah. Bahkan hasil inovasi pada perangkat telepon seluler dapat keluar dalam bentuk suara. Misalnya, ketika teman di seberang sana mengirimkan teks SMS, hasilnya disampaikan dalam bentuk pengucapan oleh audio. ďż˝ hay/L-5

kan dengan kecepatan tinggi untuk meminimalkan tingkat keparahan atas benturan yang terjadi. Sensor gelombang suara memiliki kelebihan pada bobot yang ringan. Pasalnya, hanya dibutuhkan sensor kecil dan ringan ketimbang sensor tekanan yang berat dan berada di banyak titik. Sensor ini juga lebih murah dari segi harga ketimbang sensor konvensional. ďż˝ hay/L-5 FORD.SYNC


20

Iklan BarIs - kolom

Selasa

19 APRIL 2011

Ketentuan Pemasangan

koran jakarta

menggunakan double spasi. u Pengajuan pending tayang iklan paket ditentukan oleh KORAN JAKARTA. u Pengajuan komplain tidak lebih dari 3 hari kerja setelah tanggal iklan dimuat.

mengedit. u Minimum 3 baris, maksimal 10 baris. 1 baris = 35 karakter. u Simbol yang dapat digunakan: titik, koma, tanda tanya, & tidak boleh

u Isi iklan tidak boleh mengandung unsur SARA, Pornografi, Klenik dan KORAN JAKARTA berhak untuk

ÂŽ

OTOMOTIF MOBIL DISEwAKAN AET RENT CAR HP: 081280100979, 021-68106769, 081806892368 Pusat Sewa Mbl Hrg Trjangkau. Tersedia: Pregio, Travelo, ELF, APV, Innova, Kijang, Grandmax, Cedrik (DK/LK). 002911/IKL/III/11 (27/04)

BIMA RENT CAR menyediakan Xenia, Avanza, APV harian, mingguan, bulanan pribadi/perusahaan. info : Mei 02132211628/081385000073. 002948/IKL/III/11 (29/04)

DAIHATSU PROMO LUAR BIASA

PROGRAM UANG MUKA

Bunga Ringan 0 S/D 3,5 % Per Tahun

Xenia Terios Gran Max Pick Up Luxio Sirion

TDP TDP TDP TDP TDP TDP

8 Jt / Ang 11 Jt / ANG 4 Jt / ANG 4 Jt / ANG 9 Jt / ANG 9 Jt / Ang

3,5 4,3 3,2 2,2 3,8 4,3

Jtan Jtan Jtan Jtan Jtan Jtan

BUNGA

PAKET PROMO APRIL

0%

KREDIT S/D 5 THN

READY STOCK APV Karimun Estilo SX-4 Swift Carry Pixk Up

READY STOCK

* DP sudah termasuk biaya asuransi All Risk di Cov seluruh resiko selama kredit. Pick Up TLD * Bonus Anti Karat, GPS * Bonus peredam suara, pelindung cat, talang air & sensor parkir * Bonus member card pelayanan derek gratis 24 jam & diskon service bengkel resmi * Data dibantu sampai OK

Dp 3 JT Dp 7,5 JT Dp 6 JT Dp 5 JT Dp 1 JT

Unit Ready Stock, Terima Tukar Tambah Segala Merk dan tahun. Proses Cepat, Anda Telp Kami Langsung Datang!!!!

Hubungi : Dealer Resmi Daihatsu

CICILAN 3 JT-AN

DEALER RESMI

FREE V.KOOL + CASH BACK

ALL NEW JAZZ FREED ALL NEW CITY ALL NEW CIVIC ALL NEW CRV ALL NEW ACCORD

BELI TOYOTA SEMUA TYPE BERHADIAH ALPHARD & INNOVA

Avanza Inova Yaris Rush Truk Dyna

DP 10%, Masa Kredit 1-5 Thn Cash Back & Bonus Langsung

Total DP Hanya 18 Jtan Total DP Hanya 24 Jtan Total DP Hanya 24 Jtan Total DP Hanya 25 Jtan Total DP Hanya 30 Jtan

: : : :

18 Jtan 23 Jtan 24 Jtan 25 Jtan

TRUK DYNA DP 37 JTan *DP RENDAH 5 THN* DEALER RESMI, PASTI OK !

CONTACT PERSON :

HUB :

081314899409, 082116718888 021-96403773, 021-94772096

AVANZA INNOVA YARIS RUSH

021 - 6034 2000 0818 0811 2000

Riry Fachry 021-95021115 021-99882676 082111988896 081311202090

RAGAM

ATLANTIK MOTOR KHUSUS PENJUALAN MOTOR

RAGAM CASH & KREDIT

PT. SARANA JAYA UTAMA

DP RINGAN

Canopy Minimalis / Kaca / Polycarbonate Roling Tangga Stainles Steal / Pagar Wrought Iron - Besi Tempa Kusen Alumunium - Partisi Curtain Wall - Acp Tenda Kain Alamat Tlp Fax E-mail

PROSES MDH & CPT ANGS RINGAN MENyEDIAKAN SERvICE & SPARE PARTS

Tlp. 53670952 fax. 53679474

JL Aipda K.S Tubun 45 (Jati Petamburan) Jakarta

: Jl. Arteri Pondok Indah No. 35 Jakarta Selatan : 72789448 ( Hunting ) : 72789449 : pt_saranajayautama@yahoo.co.id

www.bangunsteel.com

Pria & Wanita Pria & Wanita

Alami

Alami

Terapi Rambut & Kulit Kepala Alami A

Terapi Rambut & Kulit Kepala Alami

B

sesudah

sebelum

sesudah

TerTerapi Rambut & Kulit K

sebelum

Sejak 1975 DEPKES: RI No. TR. : 813620401 Rambut Rontok (Akibat Sakit, Usia, Lingkungan, Alergi, Virus) Kulit Kepala (Ketombe akut, Alergi, Gatal, Kelainan Kulit Kepala) Kebotakan (Segala macam Botak kecuali akibat Hormonal). Jakarta Selatan: Jl. Raya Lt. Agung (S.N.L.A B-34) Jak-Sel 12610 (021) 78889342 / 0818470167 Jakarta Timur: Jl. Kayu Putih II No. 7 (Gd. Linggar Jati) Pulomas Jak-Tim. (021) 27915036 / 37120234 Jl. Damar No.194 Depok Utara. (021) 9325 9808 Depok: Jl. Raya Jatibening Estate No. 55 A (Jl. Ratna) Bekasi. (021) 32429565 / 84990206 Bekasi: Jl. Kaliurang Km. 7 Yogyakarta. 081282253376 Yogyakarta: Jl. Cempaka Besar No.04 Banjarmasin Kal-Sel. (0511) 3362591 Banjarmasin: Taman Setia Budi Indah Blok G-79 Medan. (061) 8217394 Medan:

Cara Pemakaian: Gosokkan atau kompres dengan kapas pada tempat yang sakit atau bengkak, pakailah secukupnya.

Rambut Rontok (Akibat Sakit, Usia, Lingkungan, Alergi, Virus, Habis Melahirkan) Kulit Kepala (Ketombe akut, Alergi, Gatal2, Kelainan Kulit Kepala) Kebotakan (Segala macam Botak KECUALI akibat Hormonal) Jakarta Selatan:

KHUSUS OBAT LUAR

Jakarta Timur: Depok: Bekasi: Yogyakarta: Semarang: Banjarmasin:

www.kerasakti.net Call Center: 0819 8000 75, 08567 8000 75 P.J. KERA SAKTI JAKARTA - INDONESIA

Medan:

KONSULTASI GRATIS

l l

Perusahaan Penerbit Surat Kabar Harian Nasional mengajak tenaga profesional dan berkualitas untuk bergabung pada posisi sebagai berikut :

1. Redaktur (Red)

Kualifikasi: l Pria / Wanita l Usia min 30 tahun l Pendidikan S-I dengan IPK minimal 2.75 l Pengalaman min 2 tahun sebagai Redaktur l Memiliki jiwa kepemimpinan l Memiliki wawasan yang luas dalam dunia jurnalistik l Mampu berbahasa Inggris lisan / tulisan

2. Reporter (Rep)

Kualifikasi: l Pria / Wanita l Usia maksimal 30 tahun l Pendidikan S-1 dengan IPK min 2.75 l Pengalaman minimal 2 tahun di jurnalistik l Menyenangi dunia jurnalistik, lebih diutamakan memahami Ekonomi l Menyukai tantangan dan siap bekerja keras

l

l

Memiliki kemampuan menulis berita dengan baik Mampu berbahasa Inggris lisan / tulisan

3. Penelitian & Pengembangan (Litbang)

Kualifikasi: l Pria / wanita l Usia maksimal 30 tahun l Pendidikan: S-1, lebih diutamakan Lulusan Ekonomi l IPK minimal 2,75 l Pengalaman min 2 tahun dibidangnya l Memahami dan mengetahui sumber-sumber informasi

4. Web Administrator (WA)

Kualifikasi: l Pria / Wanita l Usia maksimal 30 tahun l Pendidikan S-I Teknik Informatika l Pengalaman min 2 tahun dibidangnya l Memiliki pengalaman di bidang media surat kabar lebih diutamakan l Bersedia bekerja di hari libur

5. Pustakawan (PUS) Kualifikasi: l Pria/Wanita

Jakarta Selatan: Selatan: Jakarta Jl. R R (S.N.L.A B-34) B-34) (021) 78889342 78889342 Jakarta Timur: Timur: Jakarta Jl. Kayu (Gd. LINGGAR J Jak-Tim. (021) 279150 Jak-Tim. Depok: Depok: Jl. Damar No.194 (0 Bekasi: Bekasi: Jl. Raya Jat Ja No. 55 A (Jl. R R (021) 324295 Yogyakarta: Yogyakarta: Jl. Ka 0 Banjarmasin: Banjarmasin: Jl. Cempak Banjarmasin Kal-Sel. (0 Banjarmasin (0 Medan: Medan: Taman Se Blok G-79 Medan. ( Blok

Jl. Raya Lt. Agung (S.N.L.A B-34) Jak-Sel 12610 (021) 78889342 / 0818470167 Jl. Kayu Putih II No. 7 (Gd. LINGGAR JATI) Pulomas Jak-Tim. (021) 27915036 / 37120234 Jl. Raya Sawangan No. 26A, Telp: (021) 77206522 Jl. Raya Jatibening Estate No. 55 A (Jl. Ratna) Bekasi. (021) 32429565 / 84990206 Jl. Kaliurang Km. 7,5 Yogyakarta Telp: (0274) 8365261 / 081901462227 Jl. Karanggeneng Indah 29 Sumurrejo Gunungpati Semarang, Telp: (024) 70331724 / 087832927 Jl. Cempaka Besar No.04 Banjarmasin Kal-Sel. (0511) 3362591 Taman Setia Budi Indah Blok G-79 Medan. (061) 8217394

E-mail : nabit_ist@yahoo.co.id Informasi GRATIS Kunjungi di www.nabit-ist.com

l

l l

l

l

l

l

l

Usia maksimal 28 thn Pendidikan minimal D3 Jurusan Perpustakaan/Informasi Pengalaman minimal 1 tahun lebih diutamakan Dapat berkerja dalam sebuah tim maupun bekerja individu Memiliki kemampuan berbahasa Inggris aktif/pasif Mengerti pengklasifikasian buku dengan sistem DDC Kreatif, inovatif, teliti, supel dan jujur

6. Staff Layout (S-Lay)

Kualifikasi: l Pria l Usia antara 25 - 35 tahun l Pendidikan minimal D3 jurusan Design Grafis / Design Komunikasi Visual l Pengalaman minimal 2 tahun di industri media cetak

7. Staff Social Media (S-Soc)

Kualifikasi: l Pria / wanita l Usia maksimal 27 tahun l Pendidikan minimal S1 l Pengalaman minimal 1 tahun mengelola social media

Senang menulis artikel dan senang dengan dunia jurnalistik Mampu mengelola social media Lebih diutamakan berpengalaman di bidang media cetak harian

8. Staff Marketing Support (S-MS)

Kualifikasi: l Pria, usia maksimal 30 tahun l Pendidikan S-1 dengan IPK min 2,75 l Pengalaman minimal 1 tahun sebagai Admin Promosi dan Marketing Support l Menguasai program Microsoft Office (Word, Excel) l Memiliki kemampuan komunikasi yang baik l Berpenampilan menarik l Siap bekerja dengan target

9. Staff Audit (S-Aud)

Kualifikasi: l Pria, Single l Usia maksimal 28 tahun l Pendidikan S-I Akuntansi/ Ekonomi l Pengalaman minimal 1 tahun l Memiliki kendaraan roda dua l Mampu mengoperasikan program Microsoft Office (Word, Excel)

10. Staff Finance dan Accounting (S-Fin & Acc) Kualifikasi: l Pria , Single l Usia maksimal 27 tahun l Pendidikan S-I Akuntansi

l l l l

Pengalaman minimal 1 tahun Mengerti dan memahami cash flow Mengerti dan memahami pajak Mampu mengoperasikan program Microsoft Office (Word, Excel)

11. Sales Executive / Sales Officer (SE/SO) Kualifikasi: l Pria l Usia 25 – 35 tahun l Pendidikan minimal SLTA l Pengalaman minimal 2 tahun di industri media cetak l Mampu berkomunikasi dengan baik l Dapat bekerja dengan target penjualan l Monitoring peredaran Surat Kabar atau Koran

12. Teknisi Vending Mesin (TVM)

Kualifikasi: l Pria l Usia maksimal 25 tahun l Pendidikan minimal STM / SMA l Pengalaman menangani vending mesin / mesin ATM / pernah bekerja di bengkel minimal 2 tahun

13. Returman Bandung (Ret-Bdg) Kualifikasi: l Pria l Usia maksimal 35 tahun l Pendidikan minimal SMA l Mampu mengendarai kendaraan roda empat dan memiliki SIM A

Rambut Rontok Rontok (Akibat S Rambut LLiinnggkkuunnggaa n , A l e r g Kulit Kepala Kepala (Ketombe a Kulit Gatal, Kelainan Kelainan Kuli Gatal, Kebotakan (Segala ma Kebotakan kkeeccuuaallii aa k i b a t H o

l

l

l

Pengalaman min 1 tahun sebagai Returman di media cetak Menjunjung tinggi kejujuran dan bertanggung jawab terhadap pekerjaan Berdomisili di Bandung dan memahami jalan-jalan di Bandung

14. Driver Operasional (D-O)

Kualifikasi: l Pria l Usia minimal 25 tahun l Pendidikan minimal SMA l Pengalaman minimal 1 tahun l Memiliki SIM A l Menjunjung tinggi kejujuran dan bertanggung jawab terhadap pekerjaan l Memahami jalan di sekitar Jabodetabek l Dapat mengendarai kendaraan manual dan matic

Kirim lamaran, cv, pas foto terbaru (4x6), fotocopy ijasah dan transkip nilai dengan mencantumkan kode yang dilamar di pojok kanan atas amplop ke: Recruitment PT Berita Nusantara (KORAN JAKARTA) Jl. wahid Hasyim 125, Jakarta Pusat 10240 Email: recruitment@koran-jakarta.com


koran jakarta

Iklan BarIs - kolom

®

INFO IKLAN

BAgIAN IKlAN: Jl. Wahid Hasyim No 125 Jakarta Tel. (021) 315 2550 ext 125 Fax. (021) 3158567

Selasa

19 APRIL 2011

Pembayaran Via Transfer (Tidak menerima uang tunai) Rek. Mandiri 103.0004881575 Cab. Sarinah Rek. PERMATA 400.11.88831 Cab. Menara Thamrin a/n PT BERITA NUSANTARA

21

DEADlINE IKlAN: Senin-Jumat pukul 08.30 - 15.00 WIB Sabtu pukul 08.30 - 12.00 WIB

seDOt wC ahLInya UNT: SEDOT WC, aIr KOTOr, LImBaH CaIr, PELaNCarN, SaLUraN aIr/WaSTaFEL HUB: 021-9262884493665266-081310949979 SJBDTBK 002955/IKL/III/11 (30/04)

kerJa saMa

ragam

a best DeaL 6,25%/Th,Tkr BPKB Lsg Cair sd 100m,Undur50hr,Free5jt,mETrO PLaTINUm mnra Kuningan Lg.4585138183/30015924-25. 002986/IKL/IV/11 (08/05)

kesehatan

penDIDIkan

therapy kebugaran Cha-cha & Siska, Wanita Cantik, ramah,Sopan Dan Profesional Khusus Panggilan Online 24 Jam Hub : 081 280 888 113.

kuLIah Jalur Khusus Program D3, S1, S2, S3. Proses Cepat, resmi & Terakreditasi, biaya angsur dpt incm. Hub: (021) 98078136 (Subandi), 99797210 (Tiara).

002958/IKL/III/11 (30/04)

***kaMasutra agenCy*** PrOFESIONaL maSSagE..CaLL.0856 800 5292 {Buktikan}.

tOkO busana MusLIM Mukena aLa MarOkO Exlusive & Simple, Bad Cover & Sprei mewah made in Franch, Exlusive Utk Pernikahan/Seserahan. Hub : 021 – 23988727. 002996/IKL/IV/11 (20/04)

kehILangan

002977/IKL/IV/11 (06/05)

"sIgIt" 0812 8173 7778 Pijat reflexy / massage / Lulur kerja sendiri di tmpt FULL aC & panggilan, JaKSEL.

ekspeDIsI

003026/IKL/IV/11 (19/04)

hILang bpkb mobil Daihatsu Th 2005 NoPol B 379 CS. a/n Cicilia Sukisnani. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi. 003026/IKL/IV/11 (19/04)

003024/IKL/IV/11 (19/04)

003026/IKL/IV/11 (19/04)

hILang bpkb mobil Nissan Thn 1996 NoPol B 9480 JY. a/n muklis Kilal. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi.

hILang bpkb mobil Toyota Th 2000 NoPol B 8712 JF. a/n robby Pathony. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi.

003024/IKL/IV/11 (19/04)

003026/IKL/IV/11 (19/04)

pengObatan Ibu ayu, menangani Pijat Tradisional atasi Keluhan Pria, Lulur refleksi, Keturunan Cina, Keibuan. Hub : 085692303791.

hILang bpkb mobil Honda Thn 2005 NoPol B 1559 Y. a/n m Drajat SH. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi.

003002/IKL/IV/11 (15/05)

003024/IKL/IV/11 (19/04)

teLah hIL bpkb mbl Is. Panther minibus Th 97 NoPol B 2040 T. a/n PT. green Fielos Indonesia. alamat: Jl: mT. Haryono Kav 16 JaKSEL.

D n g benhIL Massage Kbgran Trasisional refleksi Lulur, Dgn Tenaga Pria Plhn di Tmpt Full aC, Pgln 24 jam. Hub: 082114758259/0817120729. Bth Tenaga.

hILang bpkb mobil mitsubishi Thn 2000 NoPol B 9171 VI. a/n Hendry Suhardja. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi.

002999/IKL/IV/11 (12/05)

KEMEJA ELIT: Rp.500RB Rp.89,900 ARLOJI SWISS: Rp.3,5JT Rp.499,900 STELAN JAS: Rp.3JT Rp.299,900 DOMPET KULIT: Rp.300RB Rp.49,900 JEANS ITALY: Rp.2JT Rp.299,900 GESPER KULIT: Rp.350RB Rp.99,900 SEPATU MEWAH: Rp.7JT Rp.499,900 JAKET ITALY: Rp.2JT Rp.299,900 TAS/HANDBAGS: Rp.8JT Rp.499,900

hILang Satu Bandel Berkas mutasi mobil Honda Th 2003 NoPol B 8533 PJ. a/n Ella Sutjipto. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi.

hILang bpkb mobil Toyota Th 1995 NoPol B 8027 ST. a/n Drg. Willy F Hatumesen. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi.

*** shanghaI terapI aLa aSIa DarI NEgrI TIraI BamBU *** CaLL. 081310000881. (Khusus Panggilan).

VERSACE - AL CAPONE - DUNHILL - BVLGARI - CK ROBERTO PAULO - ST. DUPONT - BALLY - C.DIOR PHILIPPE VENET - EMPORIO VALENTINO - LOEWE

kantOr pusat Jl. Kamal raya ruko Fantasi Blok Z.2 No. 50 Taman Palem Lestari Telp: (021) 55951505,94061575 Fax: (021) 55950959 Hp: 0812 19980368, 08133561 4037, 08161675466 Email: mandirijayaexpres@yahoo.com, suhanda.cvmje@yahoo.com http: //www.ptmbnyellowpages.com/ mandirijayaekspress

hILang bpkb mobil Scania Thn 2008 NoPol B 9945 U. a/n PT. United Tractors Tbk. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi.

002992/IKL/IV/11 (26/04)

LELANG ITALY

CV. ManDIrI Jaya ekspres Cepat, tepat, terperCaya MItra bIsnIs MenuJu sukses melayani Pengiriman Via Laut Darat dan Udara Barang-barang Party Sepeda motor, mobil, Peralatan / alat Berat Franco / Door To Door di Daerah-Daerah KaLImaNTaN. SULaWESI. IrIaN JaYa Banjarmasin, Balik Papan, Samarinda, Pantianak, Batam, Kupang, Ternate, manado, makasar, ambon, Jayapura, Serui, Biak, Nabire, manokwari, Sorong, Fak-Fak, Timika, Wamena, merauke

003020/IKL/IV/11 (03/05)

002941/IKL/III/11 (30/04)

# # asIh # # Pijat & Lulur Tradisional Bisa Untuk Pasutri Hub: 0815 1933 7771 & 0812 1073 1500.

TERAKHIR: TGL. 08 S/D 30 APRIL 2011

PARFUM PARIS ZEGNA/C.K

Rp.300,000 S/D Rp.700,000 Rp.89,900

MADE IN ITALY

StockJunction

NEW YORK - LONDON - MILAN - PARIS - TOKYO - JAKARTA

003026/IKL/IV/11 (19/04)

002900/IKL/III/11 (23/04)

aDa LOwOngan U/ staf adm Kntor. P/W, 18-50th. Penglmn/ Non, Tanpa Tes: sg Trimima, Incm 3-8 jt/bln.Krim Data Diri/ SmS Ke Ibu YULIa 0857 8202 2789. 002923/IKL/III/11 (29/04)

butuh MenDesak 30 P/W 30-69th kerja kantor haji + umroh inc 5jt / bln cck utuk ex phk, pensiunan, pns, dll Hub: Bpk Sapraman 021.94330560 / 082197705956. 002942/IKL/III/11 (30/04)

bIkIn Kantong Teh Kerja Dirumah 1 Box 250 Kntg Komisi 70 rb, 50 Boox 3,5 Jt PT. HDN IBU SUNDarI 02141882697 / 087888794625. 003008/IKL/IV/11 (13/05)

003024/IKL/IV/11 (19/04)

teLah hIL bpkb mbl Niss. Light Truck Thn 96 NoPol B 9480 JY. a/n muklis Kilal. alamat: Jl. gading raya rt 2/10 Pis Timur JaKTIm. 003024/IKL/IV/11 (19/04)

teLah hIL bpkb mbl H. Jazz micro minibus Thn 2005 NoPol B 1559 Y. a/n m Drajat SH. alamat: Kp. Waru Doyong rt 14/8 Jatinegara JaKTIm. 003024/IKL/IV/11 (19/04)

teLah hIL bpkb mbl mits. Colt L 300 Del Van Thn 2000 NoPol B 9171 VI. a/n Hendry Suhardja. alamat: green Ville rt 3/9 Duri Kepa JaKBar. 003024/IKL/IV/11 (19/04)

teLah hIL bpkb Sepeda motor Honda gL 200r Thn 2007 NoPol B 6908 FmB. a/n andry Sofyan. alamat: Kp. Selang Tengah rt 01/02 Wanasari Cbt BKS.

aDa buka LOw (adm, Keu, gdg, Hrd, rcp) min SmU/k Incm 1-4jt/bl+40rb/ hr Non Kontrak.Hub/Sms Dta diri ke 021-85372435/08999276986 dgn Bpk Samuel.

hILang bpkb mobil Isuzu Th 1997 NoPol B 2040 T. a/n PT. green Fielos Indonesia. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi.

003019/IKL/IV/11 (03/05)

003026/IKL/IV/11 (19/04)

peLuang bIsnIs kOnsuLtasI prODuk Kosmetik off/ online, part / full time, daftar awal rp 39.900, bonus & promosi menarik, hub: riri 082111 634 050. 002978/IKL/IV/11 (06/05)

pahaMI DuLu resIkOnya. HIgH gaIN HIgH rISK. Itu Prinsip trading DIFOrEX. Info Hub 021- 99653673. 002987/IKL/IV/11 (08/05)

MLM prODuk herbaL U/Kesehatan Keluarga dgn Potensi Pendapatan Puluhan Jt/Bln U/ membernya. Segera Kirim Nama anda Ke 082125611072 ONLY SmS. 003025/IKL/IV/11 (30/05)

003024/IKL/IV/11 (19/04)

hILang bpkb mobil Daihatsu Th 2005 NoPol B 8977 WO. a/n Tonny realdo matan SH. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi. 003026/IKL/IV/11 (19/04)

hILang bpkb mobil Toyota Th 1991 NoPol B 9255 YY. a/n H. Legimin. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi.

MaDesa CLub Bantu solusi jodoh,data foto akurat harap dating utk semua agama umum, hub: 021.8015832/94352 719/081213928189/08176040295. 002859/IKL/III/11 (21/04)

MesIn

003026/IKL/IV/11 (19/04)

teLah hIL bpkb Sepeda motor Honda gL 160D Th 2009 NoPol B 6060 SSY. a/n Kartinah. alamat : Jl. Tagal Parang Selt II rt 3/7 JaKSEL. 003026/IKL/IV/11 (19/04)

teLah hIL bpkb mbl Volvo Sedan Th 2004 NoPol B 2794 UK. a/n mufti Hamka Hasan. alamat : Jl. makasar Barat No.529 Blk m rt 4/10 Cinere DEPOK.

003026/IKL/IV/11 (19/04)

hILang bpkb mobil Volvo Th 2004 NoPol B 2794 UK. a/n mufti Hamka Hasan. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi.

N

BINA WISATA

Telp. (021) 98100275, 5278438 Fax. (021) 5278438

003026/IKL/IV/11 (19/04)

teLah hIL bpkb mbl T. Kijang grD Th 2000 NoPol B 8712 JF. a/n robby Pathony. alamat : Ujung menteng rt 4/2 Cakung JaKTIm.

Lampung: 081369229009, Banten: 081311219941, Pekalongan: 08156556460, Jepara: 085290512917, Tegal: 081390006070

teLah hIL bpkb mbl T. Kijang Super minibus Th 95 NoPol B 8027 ST. a/n Drg. Willy F Hatumesen. alamat: Pd Hijau VII/15 rt 6/13 JaKSEL.

kami melayani partai besar dan kecil

hubungI: 0852 15592855 021-96198197

ZATIRON bisa Anda dapatkan di apotek dan toko herbal terkenal di kota Anda. Depok: 081314872959, Salma: 081288966622 (Jakarta Timur), Zam-Zam: 081319090645 (Jakarta Pusat), Karawang: 081398778766, Indramayu: 081220066525, Bandung: 022­2005632, Tangerang: 087875396592, Tasik: 085223817559, Tambun: 085288091945, Cirebon: 081320606072

003026/IKL/IV/11 (19/04)

Tsu Zhi dapat diperoleh di Apotik - apotik terdekat.

HD, PE, PP Cetak Plastik Sablon Plastik Printing Plastik Kawton Plastik Sampah - Dan Lain-lain

POM TR: 093 299 321 HALAL MUI: 1210000530530509

003026/IKL/IV/11 (19/04)

SOLUSI Ketujuh masalah tadi merupakan masalah universal pria mana pun berada. Solusinya, minumlah kapsul herbal Tsu Zhi secara teratur. Tsu Zhi tidak berbahaya, tidak ada efek samping, dan dikemas dengan teknologi tinggi, tanpa merusak khasiat alaminya. Dibuat dengan bahan alami 100% yang selama ini ditengarai untuk meningkatkan stamina pria.

-

ZATIRON PILIHAN TEPAT. ALAMI DAN AMAN, JUGA BAGI PENDE­ RITA DARAH TINGGI

teLah hIL satu (1) Bandel Berkas mutasi mbl H. Jazz minibus Th 2003 NoPol B 8533 PJ. a/n Ella Sutjipto. Jl: rambutan Brt IX rt 7/4 JaKBar.

PRIA terkesan selalu percaya diri alias PD jika membicarakan soal seks kepada teman saat mengobrol ataupun bercurhat tentang pasangannya. Seakan pembicaraan tentang sex memang milik mereka. Mereka selalu menggambarkan diri sebagai pria powerfull, yang selalu siap memuaskan pasangan, dan menaklukan semua wanita. Padahal menurut pakar seks Dr. Yvonne K., dari Fulbright, terdapat tujuh hal mengenai seks yang ditakuti pria. Berikut daftarnya; 1. Memikirkan ukuran Ukuran “Si Eddy” terkadang masih menjadi tanda ‘kejantanan’ bagi pria. Ketika pria merasa ukuran alat vitalnya lebih kecil daripada yang seharusnya, otomatis itu menjadi ketakutan tersendiri bagi pria tersebut. 2. Tak bisa memuaskan pasangan Seringkali pria merasa harga dirinya terluka saat pasangannya tak mendapatkan orgasme. Ia merasa gagal dalam membahagiakan pasangan. Padahal seringkali wanita tak membuat orgasme sebagai ukuran kepuasan atau kebahagiaan. 3. Kehilangan hasrat seksual Sesekali pria kehilangan hasrat seksualnya. Stres dan tekanan kerja membuat seks tak lagi menarik bagi mereka. Namun hilangnya hasrat itu membuat mereka khawatir. Jangan-jangan, selamanya kejantanan mereka ‘tidur’. 4. Tak lagi menganggap pasangannya menarik Mungkin ini bukan hanya mimpi buruk bagi pria, namun juga bagi pasangannya. Seringkali pria memilih untuk mabuk agar ia tak perlu sadar siapa yang tengah bercinta dengannya. Jika merasa pasangan Anda seperti itu, ada baiknya melibatkan ahlinya pada masalah tersebut. 5. Takut pasangannya hamil atau terjangkit penyakit seksual Tak semua pria siap menjadi ayah. terkadang ketakutan akan kehamilan pasangn membuat hasrat seksualnya menurun. Tertular penyakit seksual juga merupakan kekhawatiran tersendiri bagi para pria. Masalah ini bisa diatasi dengan pemakaian alat kontrasepsi. Atau lebih baik lagi, periksakan kesehatan seksual Anda dan pasangan secara rutin. 6. Takut kecewa Kebiasaan pria menonton film porno terkadang berakibat buruk bagi kehidupan seksualnya. Seringkali mereka membayangkan pasangan seksnya hot seperti bintang film porno. namun ketika kembali ke kenyataan, seringkali perempuan tak bisa bertindak ekstrim seperti bintang porno. Alhasil, para pria merasa kecewa. 7. Ejakulasi dini Pria merasa ia menjadi kurang jantan jika mencapai kepuasan lebih dulu dari pasangannya. Biasanya pria yag baru melakukan hubungan seks akan lebih susah mengontrol emosi serta hasratnya. Alhasil ejakulasi dini pun terjadi.

anDa IngIn segaLa MaCaM pLastIk

INGIN SLALU BERGAIRAH…!!! TERBEBAS DARI EJAKULASI DINI…!!! TAHAN LAMA !!!

003026/IKL/IV/11 (19/04)

sehingga dapat membantu Anda diet dengan merasa tetap puas dan kenyang. Aroma apel hijau bisa membantu Anda mengatasi keinginan mengemil. Ini berarti juga bisa membantu mempercepat penurunan berat badan bagi Anda yang sedang diet. Aroma jeruk bisa membuat Anda merasa lebih positif, mengurangi kecemasan dan lebih tenang, sehingga bisa membantu mengatasi stres yang dialami sehari-hari. Buah-buahan seperti nanas, anggur dan jeruk, banyak mengandung Alpha-Hydroxy Acid (AHA) yang berfungsi membersihkan sel kulit mati yang dapat membuat kulit sehat serta awet muda. Buah-buahan dan sayuran tinggi kalium seperti bayam, jamur, blewah, jeruk, kubis Brussel, grapefruits (jeruk Bali), pisang dan kentang dapat efektif untuk menurunkan tekanan darah.” Buah berwarna merah seperti tomat dan apel dapat membantu mengontrol tekanan darah, karena mengandung phytochemical lycopene dan quercetin (antioksidan).” Ubi, wortel, labu, melon kuning (cantaloupe) dan sayuran berdaun hijau mengandung tinggi beta-karoten yang baik untuk pertumbuhan tulang dan gigi. Makanan mengandung banyak zinc seperti kacang, buncis, seafood, daging merah, telur dan kedelai dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan mengurangi gejala pilek dan flu. Kencur dan kunyit dicampur jeruk nipis dan satu sendok kecap efektif mengeluarkan dahak dan riak dari saluran pernapasan, jadi bisa mengeluarkan debu-debu yang masuk dalam paru-paru. Itu semua memerlukan usaha untuk mencari dan mendapatkanya. Langkah paling praktis adalah mengkonsumsi kapsul herbal alami, Tsu Zhi, secara teratur, dan Anda akan greng dengan pasangan tercinta. (adi)

BERHUBUNGAN seks selama 30 menit, demikian para pasar seksologi, sepadan dengan membakar 150 kalori lewat senam aerobik. Dalam laporan Kinsley Institut. rutin bersenggama selama 30 menit dalam sehari sama halnya dengan Anda rajin menaiki anak tangga, karena membakar 115 kalori. Para ahli terapi seks dan keluarga harmonis menyatakan, agar Anda dan pasangan berhubungan secara rutin 3 kali dalam sepekan. Hal itu setara dengan Anda berlari sepanjang 75 mil. Saat Anda menggapai orgasme, tubuh Anda mengeluarkan oxytocin, yaitu hormon yang menghubungkan keterikatan emosi Anda dan pasangan. Jadi, jika Anda sedang malas olahraga, maka sesungguhnya Anda bisa membakar kalori secara menggairahkan dan sensual dengan pasangan, Menarik, bukan? Namun perhatikan dulu kondisi fisik Anda. Persiapan fisik, suasana hati dan tempat yang nyaman, sebelum “bertempur” dilakukan dengan pasangan. Tak dipungkiri, kondisi kesehatan jiwa raga serta stamina fit dapat mengarahkan ke puncak kenikmatan bercinta dengan pasangan tercinta. Untuk itu, Anda dapat memperolehnya dengan minum kapsul herbal penambah stamina Tsu Zhi. Formula alami Tsu Zhi (POM TR.073 374 201) yang telah dikemas dalam bentuk kapsul diketahui mampu meningkatkan stamina para pria dewasa. Diracik dengan teknologi tinggi, di bawah pengawasan para staf ahli yang berpengalaman di bidang farmasi, Tsu Zhi aman dikonsumsi, dan tak ada efek sampingnya. Ini perlu diketahui, karena Tsu Zhi berbahan alami 100%, tanpa campuran bahan kimia berbahaya. (BKO) yang dilarang pemerintah.. Dalam formula herbal Tsu Zhi Anda dapat membuktikan pada pasangan terkasih bahwa Anda bukan pria yang egois, loyo, dan “peltu” – begitu nempel metu! Melainkan pria bergairah yang bersemangat, powerfull, dan membahagiakan isteri karena Anda selalu mampu mengantarkannya mencapai puncak. Perlu diingat bahwa wanita sebenarnya menginginkan Anda menunjukkan keperkasaan dan kasih sayang yang tulus kepadanya, bukan semata-mata kepuasan sepihak. Mereka mendampakan Anda spontan, bergairah dan dapat diandalkan. Maka, wajib bagi Anda mencari solusi bila ada masalah dengan stamina Anda. Cobalah Tsu Zhi. Jangan salah pilih, karena banyak produk sejenis yang telah terjaring POM karena mengandung obat kimia berbahaya. (adi) Tingkatkan stamina pria dengan buah, sayuran dan Tsu Zhi Di Indonesia terdapat lebih dari 940 jenis Tanaman yang dapat dimanfaatkan untuk pengobatan (herbal). Penelitian secara ilmiah dan didukung pembuktian berdasarkan pengalaman empiris, membuat tanaman obat menjadi semakin diakui potensinya untuk penyembuhan berbagai penyakit dan gangguan kesehatan lain. Begitu besar potensi manfaat tanaman obat untuk berbagai aspek kesehatan dan sejalan dengan harapan pemerintah untuk peningkatan penggunaan obat tradisional atau obat asli Indonesia. Tsu Zhi turut mendukung kampanye kembali ke alam untuk menjawab kebutuhan berbagai keluhan di kalangan pasangan dewasa yang bermasalah, khusus dalam hubungan suami isteri. BUAH-BUAHAN Selain tanaman, dan madu, sejumlah buah dan sayuran yang kita santap sehari-hari ditengarai berkasiat meningkatkan stamina pria. Karenanya, dianjurkan Anda untuk mengkonsumsinya. Pisang, kacang almond, keju dan jus jeruk manis merupakan makanan yang bisa meredam amarah karena kaya triptofan yang dapat meningkatkan kadar serotonin (hormon bahagia). Makan pisang teratur 3 hari sekali bisa tingkatkan kesuburan pria. Pisang yang tinggi magnesium dapat merangsang produksi sperma lebih banyak.” Makanlah pisang ketika sedang menderita tukak lambung karena pisang mampu menteralkan kelebihan asam cairan di lambung dan mengurangi iritasi tukak lambung. Sarapan pisang bisa cepat turunkan berat badan karena merupakan sumber pati resisten, yang bisa memaksa tubuh menggunakan lemak untuk menyimpan energi, bukan karbohidrat. Kurma kering adalah makanan yang menguatkan untuk laki-laki. Ditumbuk dan dicampur dengan almond, kacangkacangan dan biji-bijian, ramuan ini merupakan pengobatan yang efektif untuk meningkatkan daya seksual. Makan kismis hitam yang telah direbus dengan susu dapat memulihkan kekuatan seksual. Makan rebusan kismis ini juga disertai dengan minum susu, dimulai dengan 30 gram kismis dan 200 ml susu sebanyak 3 kali sehari.” Pepaya mengandung papain yang dapat membantu dalam pencernaan dengan memecah protein,

ZATIRON HERBAL STAMINA PRIA DEWASA

teLah hIL bpkb Sepeda motor Honda NF 100SL Th 2006 NoPol B 6408 UDN. a/n Wastinah. alamat : Jl. mangga Vlk a gg V/22 rt 11/9 JaKUT.

teLah hIL bpkb mbl Dai. minibus Th 2005 NoPol B 379 CS. a/n Cicilia Sukisnani. alamat : Jl. Nusa Indah Blk 1-28/06 rt 03/03 Pinang TaNgEraNg.

PROFFESIONAL TRAINING CENTRE

Jl. Terusan Kuningan No. 8, mampang Prapatan, Jakarta Selatan

003026/IKL/IV/11 (19/04)

003026/IKL/IV/11 (19/04)

003026/IKL/IV/11 (19/04)

KA

BIAYA Rp 2.000.000 (3X ANGSURAN) DAFTARKAN SEGERA KE :

teLah hIL bpkb Sepeda motor Yamaha Jupiter Th 2006 NoPol B 6819 EFU. a/n Kuatno. alamat : gang Sawo Cimanggis rt 7/2 Curug DEPOK.

hILang bpkb Spd mtr Yamaha Th 2006 NoPol B 6819 EFU. a/n Kuatno. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi.

002954/IKL/III/11 (29/04)

&

BAGI ANDA YANG LULUS SMU SEDERAJAT TIDAK MAMPU KE PERGURUAN TINGGI INGIN CEPAT KERJA DI HOTEL MAUPUN DI KAPAL PESIAR BERPENGHASILAN 10 HINGGA 30 JUTA PERBULAN (DISCOUNT 30% UNTUK ANAK YATIM)

003026/IKL/IV/11 (19/04)

003026/IKL/IV/11 (19/04)

hILang bpkb Spd mtr Honda Th 2006 NoPol B 6408 UDN. a/n Wastinah. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi.

TE L A N

KABAR GEMBIRA

teLah hIL bpkb Sepeda motor Honda NF 100 SE Th 2009 NoPol B 6843 SrC. a/n PT. Jalin mayantara Indone. alamat : Jl. Ciputat raya No.30 E rt 3/7 JaKSEL.

pengObatan

kanker aLternatIF tanpa OperasI

prof. Jetty rusmillah Mengobati langsung 2 jam Reaksi Benjolan, Mium, Prostat, Kanker Hati, Wasir, Jantung, Tumor, Asma, Paru-paru Basah, Lumpuh, dll. Izin Pom Sertifikat Tahun 1983. Bagi yang tidak mampu dibantu dan terima surat dari luar.

003026/IKL/IV/11 (19/04)

hILang bpkb Spd mtr Honda Th 2009 NoPol B 6843 SrC. a/n PT. Jalin mayantara Indone. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi.

MesIn tetas teLur Unggas, Ful Otomatis, Keberhasiln 99%, Kpasitas 50, 100 - 2000 Btr, Utk Hobies, PeTernak Kcil. 68320008-41891482

RH O PE

LEMBAGA PENDIDIKAN PERHOTELAN DAN KAPAL PESIAR

003026/IKL/IV/11 (19/04)

003026/IKL/IV/11 (19/04)

hILang bpkb Spd mtr Honda Th 2009 NoPol B 6060 SSY. a/n Kartinah. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi.

003026/IKL/IV/11 (19/04)

bIrO JODOh

teLah hIL bpkb mbl T. Kijang Super Th 91 NoPol B 9255 YY. a/n H. Legimin. alamat: Jl. Patuha Utara II rt 04/16 Kayu ringin Jaya BEKaSI.

R

bIrO perJaLanan Haji Plus dan Umroh bth P/W 35-65th posisi di dalam kantor cck utk pensiunan, pns dll. Hub : Bpk. Syawal 0852 1585 7712.

teLah hIL bpkb mbl Sc. Tracktor Head Thn 2008 NoPol B 9945 U. a/n PT. United Tractors Tbk. Jl. raya Bekasi Km.22 Cakung JaKTIm.

SHOPPING ARCADE #014

003026/IKL/IV/11 (19/04)

E S IA

002904/IKL/III/11 (19/04)

003024/IKL/IV/11 (19/04)

(SEBELAH PLANET HOLLYWOOD) JAKARTA SELATAN BUKA 10:00 - 20:00 WIB

LP PA

bIkIn kantOng Teh Kerja Dirumah 1 Box 250 Kntng Komisi 70 rb,50 Box 3,5 Jt PT.HDN IBU SUNDarI 02141882697 / 087888794625.

hILang bpkb Spd mtr Honda Thn 2007 NoPol B 6908 FmB. a/n andry Sofyan. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi.

HOTEL KARTIKA CHANDRA

Jl. PINTU AIR 5 NO: 53H, PASAR BARU, JAKPUS (PARKIR DEPAN TOKO) BUKA 10:00 - 20:00 WIB

KA

LOwOngan

StockJunction TOWER

teLah hIL bpkb mbl Dai Xenia minibus Th 2005 NoPol B 8977 WO. a/n Tonny realdo matan SH. Jl : Swasa raya No.10 rt 01/17 Bencongan Curug TNg.

PE N D IDI

003024/IKL/IV/11 (19/04)

003009/IKL/IV/11 (17/05)

Berhubungan intim dengan pasangan bermanfaat bagi suami istri. Bukan saja sebagai ajang pembuktian cinta, namun dapat membuat fisik anda lebih sehat

(TIDAK AKAN ADA LAGI/AKAN KEMBALI SETELAH 5 TAHUN)

Tersedia di:

keunggulan: * Bergaransi * Berkualitas * Harga Kompetitif * Suku Cadang Terjamin * Jaminan Purna Jual * ready Stock TECHNOLOGY & HAMMER

Kami specialist menjual alat Hydraulic Breaker untuk excavator & Jackhammer, digunakan untuk pertambangan, konstruksi, pembongkaran gedung, jalan aspal, coran jalan, dsb. Segera hubungi kami untuk mendapatkan informasi lebih lanjut

Marketing: 082110188088 08121340588

(021) 6834 0224

Pusat Perbelanjaan, Perkantoran, Hotel, Rumah Sakit, Bandara, Stasiun, Coffee Shop dan Restaurant

INFO IKLAN:

021 - 93339831

AcArA Televisi Antv

12.30 Seputar Peristiwa

16.30 Berita Global

06.00 Captain Tsubasa Road to 2002

13.00 Sinema Siang

17.00 Chalkzone

15.00 Cek & Ricek

06.30 Curious George

16.00 Minta Tolong

17.30 Spongebob Squarepants

07.00 The Adventure Of Little Carp

17.00 Seputar Indonesia

07.30 Ultimate Wildlife

17.30 Silet

19.00 Super Hero Kocak 20.00 Big Movies: The X-Files

10.30 Cinta Terlarang

18.30 Ketika Cinta Bertasbih: Meraih Ridho Illahi

11.30 Topik Siang

19.30 Putri yang Ditukar

00.00 Highlight BPL

12.00 Klik!

22.30 Mega Sinema

00.30 Global Malam

13.00 Sinema Siang

00.30 Box Office Movie: Once Upon a Time in China 2

01.00 MTV Ping

08.30 Sinema Pagi

15.00 Liga Ti-Phone 20102011: Persikota vs PSCS 17.35 Katakan Katamu 18.35 Super Game

02.30 Seputar Indonesia Malam 03.00 Highlight UEFA Champions League

19.30 Terekam

22.00 Big Movies: Kick Boxer 5

MnC tv 06.00 Lintas Pagi 07.00 Disney Club: Stitch 07.30 Upin dan Ipin Met Pagi

20.00 Sinema Utama Bollywood

23.00 Bioskop Trans TV “Patriot Games”

21.45 Bukan Empat Mata

07.00 Sensasi Selebritis

00.00 Musik Pilihan Bollywood

01.00 Reportase Malam

23.30 Berburu

07.30 FTV Pagi 09.30 FTV Drama

00.45 Lintas Malam

00.00 Jejak-Jejak Misterius

tRAns 7

00.30 Sport 7 Malam

06.00 Sport 7

01.00 Redaksi Malam

12.00 FTV Siang

06.30 Redaksi Pagi

01.30 Theater 7 Malam – Best Of The Best

01.15 BPL: Newcastle United vs Manchester United

07.30 Selebrita Pagi

tRAns tv 06.00 Insert Pagi 06.30 Kamu Pasti Bisa 07.30 Rangking 1 08.30 Derings 10.00 Fun Games 11.00 Insert 12.00 Reportase Siang 12.30 Jelang Siang

08.00 Suamiku Hebat 08.30 Happy Holiday

sCtv

09.00 Indonesiaku

06.00 Was-Was

09.30 Tak Seindah Janjinya

07.15 Inbox

10.00 Spotlite

09.03 Halo Selebriti

10.30 Peri Gigi

10.00 SCTV FTV Pagi

11.00 Warna

12.00 Liputan 6 Siang

11.30 Redaksi Siang

12.30 SCTV FTV

12.00 Selebrita Siang

14.30 Status Selebriti

12.30 Bocah Petualang

15.00 Uya Emang Kuya

13.00 Laptop Si Unyil

16.00 Cinta Juga Kuya

11.30 Patroli 14.00 1 vs 100 15.00 Kiss Sore 15.30 Fokus 16.30 Cruel Temptation 17.00 Arti Sahabat 18.00 Dia Anakku 19.00 Nada Cinta 20.00 Cinta Fitri Season 7 21.00 Antara Cinta dan Dusta 22.00 Mega Asia: Dr. Wai In The Capture With No Word

GlobAl tv

08.00 Layar Pagi

13.00 Bingkai Berita

22.00 Petualangan Kramat

06.00 Spongebob Squarepants

09.30 Cerita Pagi

13.30 Kejar Tayang

13.30 Cita - Citaku

23.00 Ripleys Believe It or Not

07.30 Penguins of The Madagascar

11.00 Sidik

14.00 1001 Dongeng

16.30 Sensasi Artis

14.00 Dunia Air

11.30 Lintas Siang

14.30 Police 86

14.30 Kuas Ajaib Kreasi

17.00 Liputan 6 Petang

00.00 Topik Malam

08.30 Vicky And Johnny

12.00 Layar Kemilau

15.00 Keluarga Minus

15.00 Koki Cilik

00.25 Lensa Olah Raga Malam

09.30 Obsesi

13.30 Cerita Siang

15.30 Sketsa

15.30 Asal – Usul Fauna

10.30 Jono Joni Jontor

16.00 Gong Show

16.00 Jejak Petualang

20.30 Pesantren & Rock n Roll

00.45 Rejeki Malam

11.30 Abdel Temon Bukan Superstar

15.00 Upin & Ipin Dan Kawan-kawan

17.00 Reportase Sore

16.30 Redaksi Sore

22.33 SCTV FTV Utama

12.00 Kabar Siang

17.30 Investigasi Selebriti

17.00 Jejak Petualang Survival

00.30 Liputan 6 Malam

13.30 Mutumanikam

01.00 Buser

14.00 Yang Terlupakan

01.30 Sinema Malam: Alpha Dog

14.30 Jendela Usaha

21.00 Penghuni Terakhir Season 6 Beranda

15.30 Disney Club: Phineas & Ferb

RCtI

12.00 Awas Ada Sule

06.00 Go Spot

13.00 Main Kata

16.00 Lintas Petang

07.30 Dashyat

14.00 Petualangan Panji

16.30 Aksi Juara

11.00 Intens

14.30 Deni Manusia Ikan

17.00 Zona Juara

12.00 Seputar Indonesia Siang

15.00 Hand Made

18.00 Animasi Spesial

15.30 Fokus Selebriti

19.00 Upin dan Ipin dkk

18.00 Jika Aku Menjadi 18.45 Big Brother 20.00 Super Trap 21.00 Bioskop Trans TV “The Sum of All Fears”

17.30 Orang Pinggiran 18.00 Beritawa

17.30 Uya Emang Kuya 18.00 Islam KTP

18.30 Hitam Putih

00.00 Karmapala 01.00 Fokus Malam

tv onE 06.30 Apa Kabar Indonesia 10.00 Cofee Break 11.00 Tanpa Tanda Jasa

15.00 Kabar Pasar 16.00 Kabar ++

19.30 On The Spot

IndosIAR

17.00 Renungan Hari Ini

20.00 Opera Van Java

06.00 Fokus Pagi

17.30 Kabar Petang

21.00 Apa Kabar Indonesia Malam

11.05 Highlight Indonesia for Japan

09.02 Pesona Budaya Nusantara

22.00 Highlight Sampoerna Proliga

12.05 Metro Siang Metro Hari Ini

09.30 Monitor Olahraga

23.00 Documentary One

13.05 Archipelago

00.00 Kabar Malam

13.30 Jakarta Jakarta

JAk tv

14.05 Metro Xin Wen

10.00 Obrolan Hukum 10.30 Forum Pemerintahan

14.30 Metro Sore

11.00 Warta Siang

15.05 Bisnis Hari Ini

12.00 Pigura

07.30 Lejel Home Shopping

15.30 Public Corner

12.30 Daerah Membangun

16.05 Discover Indonesia

08.02 Medika Natura

13.02 Salam Dari Desa

16.30 Metro Realitas

09.02 Lejel Home Shopping

17.05 Metro Hari Ini

07.00 Maha Karya Agung Sedayu

15.30 Medika Natura 16.30 Lejel Home Shopping 17.00 Maha Karya Agung Sedayu 17.30 Sendok Garpu Western Food 18.30 Jakarta Petang 19.30

Edukasia Saham

19.05 Suara Anda

16.00 Forum HukHam

21.05 Top Nine News Cerdas Ria

17.00 English News Service

21.30 Today’s Dialogue

17.30 Jendela Dunia

22.30 Auto Zone 23.05 Newsmaker Pesona Budaya Nusantara 23.30 Metro Sports

21.00 B-JAK

00.05 Metro Malam

22.00 Jakarta Malam 23.30 Terawang

MEtRo tv 04.30 Metro Pagi 07.05 Bedah Editorial Media Indonesia 08.05 8 Eleven Show

14.00 TV Edukasi

20.30 Metro 10

20.30 Hukum Untuk Siapa

23.00 Obrolan Malam

13.30 Pelangi Desa

18.00 Bedah Buku 18.30 Dialog MK 19.00 Warta Malam 20.00 Sinetron 30 Menit 20.30 Kisi Kisi Budaya

tvRI

21.00 Bincang Malam

05.30 Warta Nusantara

22.30 Warta Dunia

06.30 Pendidikan 07.30 Budi dan Kerti 08.00 Sinetron Anak 08.30 Lintas Agama 09.00 Seputar MK

23.00 Indonesia Bermusik 00.00 Musik Gaul 00.30 Pentas Tradisi 01.30 Warta Terakhir

Acara sewaktu-waktu dapat diubah oleh stasiun televisi


22

HIGHLIGHT

Selasa

19 APRIL 2011

®

OMG, LOL, FYI, DAN ♥

Merambah Belantara

Oxford

Istilah atau bahasa yang biasa digunakan dalam komunikasi di internet terus berevolusi. Untuk mencegah terjemahan langsung yang terasa janggal, maka para ahli bahasa sepakat mengategorikan kekayaan kosakata internet ke dalam kamus khusus.

FOTO-FOTO/DOK KORAN JAKARTA

B

aru-baru ru ini, kamus Inggris Oxford (Oxford English glish Dictionary/OED)) mengumumkan penambahan singkatan katan bahasa komunikasi kasi elektronik Oh My God! (OMG)—Oh h Tuhan! (Indonesia) dan Laughing Out Loud (LOL)—tertawa terpingkal-pingkal kal (Indonesia), For Your Information (FYI), I), dan lambang Heart eart (♥)—hati/jantung ng sebagai informa-si, resmi masuk dalam kamus Bahasa Inggris baku. Juru bicara penerbit enerbit Oxford University Press mengatakan, pernyerapan kata-kata baru yang benar-benar dipakai masyarakat luas ini bukti bahwa Oxford selalu terdepan ihwal kamus yang tepat bagi penelitian bahasa. “Tentu saja bahasa singkatan lebih cepat daripada bentuk lengkapnya. Dalam hal ini pesan singkat (SMS—red), Twitter, dan sejenisnya membantu seseorang untuk menyampaikan hal lebih efisien, dan terbatas jumlah karakter,” tulis Oxford dalam laman resminya. Singkatan-singkatan baru ini juga menjadi bentuk lain dari ekspresi yang berhubungan dengan kemajuan teknologi. Dari gambaran tersebut, bahasa, dalam konteks ilmu linguistik, menunjukkan relativ-

Cerita di Balik Akronim M

isme makna dan ketentuan. Istilah atau bahasa yang biasa digunakan dalam komunikasi di internet tergolong baru yang terus menerus berkembang dan menciptakan istilah-istilah baru yang sebelumnya tidak pernah dikenal dalam ilmu linguistik. Untuk mencegah terjemahan langsung yang terasa janggal, maka para ahli bahasa telah lama sepakat untuk mengategorikan kekayaan kosakata internet ke dalam sebuah kamus khusus. Tetapi, karena perkembangan budaya populer dan teknologi kontemporer, kini bahasa obrolan sehari-hari di internet yang ringan dan mudah itu masuk ke dalam struktur resmi kebahasaan kamus referensi internasional. � vin/L-5

unculnya singkatan OMG, LOL, FYI, dan dan lambang ♥ dalam Kamus Inggis Oxford (Oxford English Dictionary/ OED) bukan sekadar mengikuti tren generasi muda, apalagi untuk gaya-gayaan. Semua singkatan dalam komunikasi di internet yang tergolong baru itu ada referensinya. Akronim semacam OMG sejatinya telah digunakan untuk penulisan surat pribadi pada 1917. Adapun singkatan LOL dipakai untuk penulisan data pada 1960, meskipun saat itu kepanjangan dari “little old lady” dan bukan “laugh out loud.” Kini dalam bahasa komunikasi elektronik, LOL biasa digunakan untuk menarik perhatian pada pernyataan lucu atau untuk mengekspresikan hiburan. Lain halnya dengan cerita singkat singkatan FYI yang digunakan Washington Post pada 27 April 1941 untuk menuliskan frase, “FYI” titles this new program for the Mutual network. Singkatan FYI berarti “For Your Information”, suatu kabar rinci bagaimana Amerika Serikat memerangi sabotase dan spionase. Cerita sebelum masuknya lambang ♥ dalam OED juga cukup unik. Lambang heart (♥), yang salah satu maknany adalah hati/jantung (verb/

kata kerja) bisa jadi diperbaharui (update) sebagai bagian dari bahasa Inggris melalui gambar di kaus dan stiker. Pada 1984, gambar hati digunakan untuk simbol cinta (verb) dalam promosi pariwisata “I ♥

NY”. Pada sisi lain, hati (verb) sejak dulu digunakan menjadi bahasa sehari-hari untuk mengungkapkan “cinta” dalam genre sastra tradisional. � vin/L-5

Internet, Rekreasi Budaya K

eberadaan bahasa baru bagi suatu peradaban amatlah berpengaruh. Istilah-istilah yang sudah bercampur dengan kebudayaan dan sejarah suatu bangsa akan semakin sulit diterjemahkan ke dalam budaya yang sama sekali tidak memiliki sejarah internet atau komputer. Contohnya, istilah “desktop” sama sekali tidak ada hubungannya dengan “meja” atau pun “permukaan” di dalam bahasa Indonesia. Mayoritas istilah internet berasal dari Bahasa Inggris. Oleh karena itu, para ahli bahasa menciptakan kamus khusus terjemahan bahasa internet, tidak memasukkannya dalam kamus resmi (KBBI). Kendati Oxford megatakan bahwa singkatan LOL, FYI, OMG telah ditemukan pada 1971, jauh sebelum internet mendunia, toh bahasa internet telah bermetamorfosis menjadi bentuk sosial-kebudayaan yang serba cepat. Penulis C Hine dalam buku Virtual Ethnography (2000) menandaskan bahwa internet merupakan artefak kebudayaan (cultural artifacts). “Internet tidak hanya bisa dipahami sebagai sekumpulan komputer yang berinteraksi dengan bahasa komputer itu sendiri, yakni TCP/IP,” tulis Hine. Internet

dapat didenotasikan sebagai seperangkat program komputer yang memungkinkan pengguna untuk melakukan interaksi memunculkan berbagai macam bentuk komunikasi. Inilah rekreasi budaya saat ini. Internet berkembang menjadi komoditas, lalu komoditas itu dikemas sedemikian rupa sehingga dapat ditawarkan kepada para pemakai (user). Penggunaan internet merambah dari sekadar medium penyampai-penerima pesan menjadi fasilitas untuk membantu pekerjaan, mencari hiburan, kencan, pengisi waktu luang, tempat mencari informasi, serta menjadi sarana untuk melalukan transaksi jualbeli. � vin/L-5


KORAN JAKARTA

ON SCREEN

®

Selasa

19 APRIL 2011

23

Imajinasi Gadis Pemberontak Di tengah kepungan film-film superhero pria yang akan banyak bermunculan tahun ini, Sucker Punch hadir. Meski tidak menampilan sosok gadis berkekuatan super, namun film ini menjual banyak adegan laga yang menantang. Judul : Sucker Punch Sutradara : Zack Snyder Pemain : Emily Browning, Abbie Cornis Genre : Aksi Petulangan dan Fantasi Produksi : Gold Circle Films Rating :

S

eorang gadis berusia 20 tahun yang mendapat julukan “Babydoll” (Emily Browning) dikirim ayah tirinya ke rumah sakit jiwa Lennox House, setelah ia dituduh membunuh adiknya (padahal ayah tirinya lah yang membunuhnya untuk menguasai harta ibu kandung Babydoll yang telah meninggal). Rumah sakit itu diketuai oleh Blue Jones yang sangat sadis. Jones tidak segan segan membunuh para gadis yang akan melarikan diri dari rumah sakit itu. Penjagaan rumah sakit itu berlapis lapis seperti halnya penjara. Namun

Babydoll melihat kunci selalu tergantung di leher Jones. Ia yakin kunci itu adalah kunci untuk semua pintu keluar dari tempat itu. Babydoll merencanakan kabur dari rumah sakit itu dengan mengajak teman temannya sesama penghuni seperti Sweet Pea beserta adiknya Rocket, Amber, dan Blondie. Mereka semua adalah penari penghibur para tamu yang berkunjung ke tempat itu. Babydoll mengutarakan niatnya itu kepada teman temannya. Meski awalnya temannya menentang dengan alasan khawatir akan keselamatan jiwa mereka, akhirnya mereka menyetujuinya. Rencana pun dibuat dengan ide Babydoll untuk mencuri peta rumah sakit yang terdapat di ruang kerja Jones, lalu mencuri korek api serta pisau dari dapur sebagai alat bantu untuk kabur dan terakhir kunci di leher Jones. Rencana pertama dan

kedua berhasil dengan baik. Namun rencana ketiga mengalami kegagalan dengan Rocket mati di tangan koki yang mengetahui pisaunya dicuri oleh Sweet Pea. Jones yang memergoki aksi mereka di dapur kemudian menyidangkan mereka. Rencana kabur pun terhambat. Berhasilkah Babydoll dan kawan kawan mendapatkan kebebasan mereka?

berusia muda dengan kelahiran di atas tahun 1982. Emily Browning dan Abbie Cornish, pemeran Sweet Pea merupakan aktris asal Australia yang sedang coba diorbitkan oleh Snyder. Secara genre film ini masuk kategori film aksi petualangan dan fantasi. Namun kami melihat tema utama film ini lebih ke psikologi remaja yang memberontak ingin merasakan kebebasan sesungguhnya dalam hidup. Di akhir cerita, Sweet Pea mengeluarkan statement “yang menentukan

Petualangan Fantasi Film ini merupakan karya sutradara Zack Snyder yang juga akan menyutradarai Superman reboot. Lima gadis pemeran film ini semuanya adalah aktris yang masih

K Ryan Gosling Duet dengan Depp

A

ktor Ryan Gosling dikabarkan akan bergabung dengan Johnny Depp di film produksi Walt Disney, The Lone Ranger. Film ini akan disutradarai Gore Verbinski dengan Jerry Bruckheimer sebagai produser. Di film ini Gosling akan berperan sebagai tokoh utama, Texas Ranger sementara Depp akan berperan sebagai Tonto, orang suku Indian yang menjadi sahabat sejati Ranger dalam menumpas ketidakadilan. Seperti dikutip situs TheWrap, Gosling seharusnya menjalani syuting Logan’s Run September ini. Akibatnya kemungkinan jadwalnya akan

kebebasan adalah dirimu sendiri”. Selain itu perasaan tertekan yang dirasakan Babydoll karena kehilangan kedua orang tuanya dan juga perlakuan ayah tirinya yang ingin me-

merkosanya dan menguasai harta milik orang tua kandungnya sangat terasa. Juga tema emansipasi atau girl power yang masih laris untuk diangkat seperti halnya film St Trinian. Aksi Babydoll bersama teman temannya dalam seragam prajurit dan bersenjata lengkap seakan ingin membuktikan bahwa jagoan wanita juga layak beraksi di film Hollywood.

dahsyat. Saat Blondie masuk ke ruangan Blue Jones untuk mengambil peta, Babydoll yang pandai menari membayangkan dirinya berada di tengah peperangan. Di tengah peperangan ia dihadang pengawal rumah sakit yang berperan sebagai musuh di medan perang. Animasi saat adegan adegan perang ini sangat bagus

Uniknya di film ini, dalam tiap adegan rencana melarikan diri, digambarkan seolah olah Babydoll bersama rekannya dalam situasi perang. Babydoll bersama empat rekan wanitanya berpakaian ala tentara dengan senjata lengkap dan memerangi musuh dalam sebuah perang terbuka yang

dan dahsyat dan merupakan nilai lebih dari film ini. Saat tayang akhir Maret lalu film ini meraup keuntungan 8 juta dollar AS dan berada di tangga teratas box office. Hingga saat ini pemasukan film ini sudah hampir balik modal, di mana budgetnya mencapai 83 juta dollar AS. � wan/L-4

Proyek Baru Mark Wahlberg

M

bentrok dengan Lone Ranger. Verbinski menyatakan kemungkinan karena jadwal bentrok ini suting akan ditunda hingga tahun depan. Demikian juga Depp yang masih sibuk mempromosikan film barunya Pirates of the Caribbean: On Stranger Tides kemudian ia akan syuting Dark Shadows sehingga Depp juga akan siap tahun depan. Para penggemar kedua aktor tampaknya harus bersabar menyaksikan Depp beraksi sebagai Indian, juga aksi Gosling berteriak “Hi-yo Silver!” saat akan menunggangi kuda kesayangannya bernama Silver. � wan /L-4

enyusul sukses film The Fighter yang dibintangi dan diproduserinya, aktor Mark Wahlberg mempersiapkan proyek proyek barunya. Collider.com melaporkan Wahlberg sedang mempersiapkan film When Corruption Was King dan remake film Billy Jack. Sama seperti The Fighter, Wahlberg akan bertindak sebagai produser bersama Stephen Levinson, dan juga membintanginya. Kisah When Corruption Was King berdasarkan catatan harian pengacara

GOOGLE

S

itus Variety melaporkan aktor Nestor Carbonell akan berperan sebagai walikota Gotham City di film terbaru Batman: The Dark Knight Rises. Walau Carbonell tidak tampil

penuh di film Batman sebelumnya The Dark Knight, namun karena tuntutan skenario yang menginginkan kesambungan dengan cerita The Dark Knight terdahulu akhirnya ia kembali memerankan tokoh walikota Gotham. Di film

1

3

7

7

3

5

9

6 8 8

terdahulu The Dark Knight, Carbonell juga berperan sebagai walikota sebagaimana halnya Christian Bale yang kembali memerankan Batman. Kabar ini sekaligus menepis spekulasi yang beredar bahwa karakter walikota akan dihilangkan dalam film Batman ketiga ini. Carbonell beberapa hari lalu mengikuti kasting dan dinyatakan lolos. Dengan demikian Carbonell akan bergabung dengan aktor yang sama yang kembali membintangi The Dark Knight yaitu Christian Bale, Michael Caine dan Gary Oldman. Ditambah pendatang baru Anne Hathaway, Tom Hardy dan Juno Temple di trikuel Batman ini. Syuting film ini akan segera dilaksanakan awal Mei ini namun jadwal tayangnya akan dilakukan tahun depan. � wan/L-4

2 4 9 4

7

6

24 April 2011 Tennis Indoor Senayan, Jakarta

bos mafia, Robert Cooley. Robert Cooley memberi judul catatan hariannya How I Helped the Mob Rule Chicago, then Brought the Outfit Down yang kemudian menjadi subtitle film ini. Sementara film Billy Jack berkisah tentang pemuda yang membantu sebuah sekolah penuh dengan mahasiswa hippie mempertahankan diri dari warga kota anti yang menentang budaya yang dibawa kaum hippie. Saat Wahlberg mempertimbangkan membuat remake Billy Jack, ia dibingungkan dengan tawaran lain untuk membintangi remake film aksi Starsky and Hutch. Bila ia menerima tawaran ini berarti untuk kedua kalinya ia membintangi film aksi komedi setelah The Other Guys. � wan/L-4

The Drums Live and Up Close 25 Mei 2011 Blowfish, Jakarta

Opera 3 Babak “TAN MALAKA” 23 - 24 April 2011 Pukul 20.00 WIB Graha Bhakti Budaya, Taman Ismail Marzuki, Jakarta

DEATH ANGEL GOOGLE

14 Mei 2011, Tennis Indoor Senayan, Jakarta

8 Mei 2011 Bulungan Outdoor, Jakarta

AVRIL LAVIGNE Live in Jakarta 11 Mei 2011, Kartika EXPO, Balai Kartini, Jakarta

SARA BAREILLES 12 Mei 2011 Tennis Indoor Senayan, Jakarta

GIGI Sweet 17th 26 Mei 2011 Istora Senayan, Jakarta

ASKING ALEXANDRIA 28 Mei 2011 Lap Parkir Kolam Renang GBK Senayan, Jakarta

Sunday Jazz Festival 2011 5 Juni 2011 Segarra Beach, Ancol, Jakarta

EYES SET TO KILL

8 Juli 2011 Jakarta Clothing 2011, Plasa Tenggara, Senayan, Jakarta

Bagi Anda yang memiliki info tentang kegiatan seni, budaya dan entertainment, silakan menginformasikan ke redaksi Koran Jakarta dengan alamat email redaksi@koran-jakarta.com

»

The X-Files

JAWABAN SUDOKU

Edisi Senin, 18 APRIL 2011 4

7

8

1

6

2

5

3

8

6

3

5

2

5

7

9

1

2

1

5

3

7

9

8

4

6

9

7

2

8

1

3

5

9

6

4

5

9

1

6

4

2

3

7

8

4

4

3

6

9

8

7

1

2

5

3

5

4

7

9

1

6

8

2

1

7

2

4

6

8

5

3

9

6

8

9

2

5

3

4

1

7

Pemain : David Duchovny Stasiun : Global TV Tayang : Selasa, (19/4), 20.00 WIB SETELAH 5 tahun mengejar dan investigasi aktifitas paranormal, divisi X-Files di tutup oleh pemerintah. Agen FBI, Fox Mulder dan rekannya, Dana Scully, kembali ditugaskan ke misi-misi yang lebih duniawi. Walaupun begitu, Mulder kembali mendapatkan banyak informasi yang cocok dengan kecurigaannya tentang aktifitas alien di bumi dan sebuah rahasia yang dilindungi informasinya oleh orang-orang tertentu. Saksikan film ini hanya di Globat TV.

Patriot Games

1

9 6

2

3

McFly Live in Jakarta

A Rocket To The Moon, Hey Monday, The Downtown Fiction

SINOPSIS

9

4

23 April 2011 Sentul International Convention Center (SICC) Sentul, Jawa Barat

29 April 2011 Istora Senayan, Jakarta

SUDOKU Isilah kotak kosong hingga setiap kolom, lajur, serta area kotak 3x3 terisi angka 1-9 tanpa ada pengulangan.

JUSTIN BIEBER My World Tour: Indonesia

INCOGNITO Live in Concert GOOGLE

Nestor Carbonell Walikota Gotham

SENI & HIBURAN

» FAKTA DI BALIK SUDOKU:

1

2

3

5

9

8 6

Sudoku makin diminati dari hari ke hari, karena untuk menjawabnya Anda cukup meluangkan waktu sebentar, dan tak membutuhkan “alat berat” untuk mengisinya. Cukup sediakan pensil dan hapusan karet, maka Anda sudah dapat asyik sendiri bermain utak-atik angka, dengan buku teka-teki sudoku yang tersedia. Ini pula yang menyebabkan sudoku cepat popular dan menyebar.

Pemain : Harrison Ford Stasiun : Trans TV Tayang : Selasa, (19/4), 23.00 WIB Jack Ryan, hari-harinya sebagai agen intelijen telah berlalu baginya, mantan penganalisa CIA, Jack Ryan bepergian ke London untuk berlibur bersama istri dan anaknya. Jack berencana untuk bertemu dengan keluarganya di depan istana Buckingham, tetapi ia terperangkap oleh peristiwa penyerangan teroris terhadap Lord Holmes, salah seorang anggota keluarga kerajaan. Jack kemudian membantu menyelamatkan Holmes dari para teroris dan menjadi pahlawan setempat.


24

SPLASH!

Selasa

19 APRIL 2011

KORAN JAKARTA

®

SENI

Catherine Zeta-Jones

Jalani Perawatan

Mental KORAN JAKARTA/YAZIR

Indra Bekti

Anugerah Istri Berbakti

K

emesraan Indra Bekti dan Adila Jelita yang terlihat di beberapa kesempatan menuai pertanyaan besar apa sebetulnya rahasia mereka agar selalu kompak. Konon, saling puji dan saling manja ketika berada di rumah merupakan magic way mereka untuk tetap harmonis. Bekti, sapaan akrabnya, mengaku selalu memberikan kecupan dan pelukan ketika mereka baru bangun tidur. “Tiap pagi kita selalu kisskissan, peluk-pelukan dulu, dan saling ngucapin terima kasih atas apa yang dia dan aku kasih. Itu yang menjaga keharmonisan rumah tangga kita lho,” ujar pria yang melejit lewat acara Ceriwis itu, saat ditemui di acara Music of Your Heart, Cilandak, Jakarta, minggu (17/4). “Satu sama lain kita berdua memang romantis, tapi terlebih lagi isteriku,” katanya. Setiap tanggal 10, lanjut Bekti, ia selalu diberikan bunga oleh isterinya yang dinikahi pada 10 Oktober tahun lalu itu. “Berarti ini sudah enam kali aku menerima bunga dari dia, katanya untuk ngingetin tanggal perkawinan kami,”ujar Bekti yang saat itu mengenakan official t-shirt acara yang didatanginya. Memegang pedikat baru sebagai seorang suami dari perempuan yang lahir 13 Maret 1986 itu, Bekti mengaku sangat bersyukur memiliki isteri yang tahu akan kewajibannya. “Dila itu isteri yang sangat berbakti terhadap suaminya, kalo pulang syuting, kaki aku suka dibersihin dan suka dicreambath juga sama dia lho, duh indah banget deh,”tutur pria yang lahir 28 Desember 1977 ini. Selain itu, prinsip untuk saling percaya, saling support, dan komunikasi lancar juga kerap dilakukan pasangan yang belum genap satu tahun umur pernikahan itu. Ya, Bekti yang terjun ke dunia hiburan tidak pernah lepas dari kesibukan keartisannya dan tidak jarang pula bergaul dengan perempuan cantik ketika syuting. “Nggak ada ritual khusus, yang penting kita saling mengerti, dukung, dan komunikasi tentunya. Lagian Dila sering ikut aku kok,”tambahnya. Bahkan di tengah kesibukannya, Bekti sering mengajak Dila nonton film-film kesukaannya. “Kalo kebetulan syutingnya deket atau di dalam mal, kami sempetin untuk nonton, kami berdua memang hobinya nonton,” lanjutnya tertawa. � yaz/L-4

A

ktris Catherine Zeta-Jones, istri Michael Douglas, aktor yang berhasil selamat dari kanker, kini berusaha mencari pengobatan kesehatan mental Bipolar, untuk dirinya sendiri. Hal itu dinyatakan asisten pribadi Catherine pada People.com, beberapa hari lalu. “Setelah berhadapan dengan tekanan berat tahun lalu, Catherine membuat keputusan untuk check up ke fasilitas kesehatan mental, dan tinggal sementara untuk mengobati gangguan bipolar tingkat II. Namun dia yakin, dalam minggu ini akan bisa mulai bekerja untuk dua film yang akan datang,” kata si asisten yang tidak mau disebutkan namanya itu. Sumber lain mengatakan, yang juga teman dari bintang film The Mask of Zorro ini, ia menghabiskan sekitar lima hari di fasilitas kesehatan mental yang tak dikenal. Gangguan bipolar atau penyakit mental ditandai dengan peningkatan suasana hati tiba-tiba menjadi senang atau menjadi pemarah. Gangguan ini sudah menyerang sekitar 6 juta orang Amerika. Mereka yang bipolar II cenderung mengalami depresi tingkat tinggi. Dalam sitasi itu, mood negatif lebih banyak ketimbang positif. Gangguan tersebut dapat dipicu oleh stres atau perubahan hidup seseorang. ”Tahun ini merupakan tahun yang menegangkan buat dia. Catherine telah berurusan dengan penyakit suaminya dan itu sangat berat baginya. Selain itu dia juga harus tetap bekerja dan dituntut untuk memberikan yang terbaik untuk pekerjaannya,” lanjut si teman. Pada Januari lalu, Michael Douglas, yang juga bermain dalam film Basic Instinct, menyatakan diri bebas dari kanker, setelah mengalami “Wild six-Month ride” dari kemoterapi dan radiasi untuk tumor di lidah. “Bagian yang paling sulit adalah melihat dia kelelahan, karena Michael tidak pernah lelah,” kata artis peraih Oscar untuk best supporting actress di film Chicago itu, kepada People.com, ketika Douglas tengah melawan kanker.

Sementara itu, artis sekaligus musisi, Demi Lovato, mengungkapkan dukunganya terhadap perempuan yang berumur 41 tahun itu untuk mencari pengobatan gangguan bipolarnya. “Saya tidak kenal Catherine secara pribadi tapi dia telah memutuskan untuk melakukannya dengan sangat berani, itu memang sulit tapi saya bangga padanya,”tutur Lovato melalui akun twitternya Kamis (14/4). Lovato bisa mengatakan begitu, lantaran dirinya juga pernah menjalani treatment untuk penyakit gangguan sarafnya baru-baru ini, di salah satu fasilitas kesehatan. � yaz/L-4

KORAN JAKARTA/YUDHISTIRA SATRIA

Opera tentang Kaum Hawa

B

anyak cara mengenang jasa pahlawan perempuan RA Kartini yang jatuh 21 April mendatang. Salah satunya dengan pertunjukan opera bertajuk Ibu, yang Anaknya Diculik Itu. Ajang yang digelar pianis andal Ananda Sukarlan itu bertempat di Auditorium Bank Indonesia, Jakarta, Sabtu (16/4). Seremonial itu diharapkan dapat memompa semangat juang anak bangsa, khususnya kaum hawa. Judul opera ini memang familiar di telinga pencinta seni sastra. Karena itu, judul opera ini adalah salah satu tajuk cerpen sastrawan Seno Gumira Ajidarma. Namun ini adalah versi lainnya. Kali ini, cerpen yang mengisahkan ibu yang kehilangan anak itu dibawakan lewat format opera. Ananda tampil bersama penyanyi sopran Aning Katamsi yang juga memainkan karakter tokoh utama, ibu, dalam cerita itu dan juga seorang pemain flute, Elizabeth, sehingga karya ini menjadi pertunjukan yang memukau bagi mereka yang mencintai dunia sastra dan musik klasik. Ananda mengklaim pertunjukan ini adalah Pack Opera, alias opera yang tidak banyak menggunakans stage décor dan pemain di atas panggung. Tapi tetap saja hal itu tidak mengurangi kualitas pertunjukan seni ini. “Senang sekali bisa konser lagi di sini. Jenis opera ini adalah Pack Opera karena semuanya serba mini, mudah, dan praktis untuk dibawa konser ke mana-mana,” kata Ananda dalam sambutannya. Kisah ini menceritakan tentang seorang ibu yang kehilangan

REUTERS/LUCAS JACKSON

anaknya pada saat genting menjelang reformasi 1998. Aning yang saat itu mengenakan baju batik dipadu luaran warna emas serta jilbab merah, tampil sempurna dengan bernyanyi sambil berperan sebagai ibu. Set panggung yang mendukung manambah kental suasana dramatis pertunjukan itu. Panggung yang memiliki lebar sekitar 20 meter itu hanya diisi set panggung sederhana. Empat kursi kayu, satu meja, lukisan anak kecil mengenakan kaus oblong dan televisi. Begitu juga alat musik yang digunakan. Satu set piano, perkusi, dan flute. Tata pencahayaan dan panggung ditukangi Chendra Panatan, yang sekarang menetap di Spanyol. Sebelum Ananda tampil, terlebih dahulu penonton disuguhkan dua penyanyi yang membawakan tembang lawas era kemerdekaan Indonesia. Gregorius dan Agustina Marbun menjadi penyanyi yang beruntung membuka opera ini. Masing-masing membawakan lagu Wanita karya Ismail Marzuki dan Pesan dari Kartini karya Iben Sani Usman. Mereka diiringi alunan piano Ratna Katamsih, kakak kandung Aning. Tepat pukul 20.50 WIB, penampilan yang ditunggu-tunggu tiba. Ananda dan Elizabeth menjadi seniman yang pertama naik, disusul Aning setelah beberapa intro piano dan flute mengalun di hall. Kekuatan suara yang dimiliki Aning luar biasa. Bagaimana tidak, ia adalah penyanyi tunggal dalam opera tersebut, artinya ia harus “membaca” cerita itu dengan cara solo selama 30 menit. � yaz/L-4

Perusahaan Penerbit Surat Kabar Harian Nasional mengajak tenaga profesional dan berkualitas untuk bergabung pada posisi sebagai berikut : 1. Redaktur Gaya Hidup (Life Style) Kualifikasi: ■ Pria / Wanita ■ Usia minimal 30 tahun ■ Pendidikan S-I dengan IPK minimal 2,75 ■ Pengalaman minimal 2 tahun sebagai Redaktur Life Style ■ Memiliki jiwa kepemimpinan ■ Memiliki wawasan yang luas dalam dunia jurnalistik khususnya Life Style ■ Mampu berbahasa Inggris lisan dan tulisan

Kirim lamaran, cv, pas foto terbaru (4x6), fotocopy ijasah dan transkip nilai Anda ke: Email: recruitment@koran-jakarta.com

[D] HINDI / COMEDY

[D] THAI / HORROR

Perusahaan erusahaan Penerbit Surat Kabar Harian Nasional mengajak tenaga profesional dan berkualitas untuk bergabung pada posisi sebagai berikut:

4. Fotografer Gaya Hidup (Life Style) Kualifikasi: ■ Pria ■ Usia 23 - 35 tahun ■ Ramah, kreatif ■ Pendidikan S-1 Fotografi ■ Memiliki pengalaman 1 tahun sebagai fotografer Life Style

2 Asst. Redaktur Gaya Hidup (Life Style) Kualifikasi: ■ Pria / Wanita ■ Usia 30 - 35 tahun ■ Pendidikan S-I dengan IPK minimal 2,75 ■ Pengalaman minimal 2 tahun sebagai Asred Life Style ■ Memiliki pengalaman yang luas di dunia jurnalistik khususnya Life Style ■ Mampu berbahasa Inggris lisan dan tulisan

[D] ENGLISH / ACTION

Karir

aya Hidup (Life Style) 3. Reporter Gaya Kualifikasi: ■ Pria / Wanita ■ Usia 23 - 28 tahun (Single) ■ Pendidikan S-1 jurnalistik ■ Menyenangi dunia jurnalistik ■ Ramah, komunikatif, kreatif ■ Mampu bekerja di bawah tekanan

[D] MANDARIN / ACTION

[D] ENGLISH / THRILLER

Account Executive (AE) Kualifikasi: ■ Wanita ■ Pendidikan minimal S-1 ■ Usia maksimal 27 tahun ■ Pengalaman minimal 1 tahun di bidangnya ■ Berpenampilan menarik (Good Looking) ■ Mempunyai kemampuan presentasi ■ Memiliki kemampuan komunikasi yang baik ■ Siap bekerja dalam target ■ Lebih diutamakan berdomisili di Jakarta

Kirim lamaran, cv, pas foto terbaru (4x6), fotocopy ijasah dan transkip nilai Anda ke: Email: recruitment@koran-jakarta.com [R] THAI / ROMANTIC COMEDY

[R] REMAJA

[D] DEWASA

[SU] SEMUA UMUR

MOVIE SCHEDULE

Buy 1 get 1 Free tickets Reguler Class: * BRI Debit (Prioritas, Gold & Platinum) + free combo popcorn Friday - Sunday, until 30 June 2011 Buy 2 get 1 Free tickets Reguler Class or THE LINCOLN LAWYER GI: 14:00 16:30 19:00 21:30 MOI: 13:45 19:00 21:30 TK: 13:30 16:00 18:30 21:00 CP: 14:00 16:30 19:00 21:30 MOI VELVET: 14:30 17:00 19:30 22:00 CP VELVET: 13:30 16:00 18:30 21:00

BEST OF TIMES GI: 14:00 17:00 19:00 21:45 MOI: 13:30 16:00 21:15 TK: 13:45 19:00 21:30 CP: 14:15 16:45 19:15 21:45 [D] ENGLISH / ACTION

combo Popcorn Mineral Water * BRI Credit Card (Gold & Platinum) Alldays, 31 December 2011 50% Velvet Class : * CIMB Niaga Credit Card (World Card),

[D] ENGLISH / ACTION

Saturday - Sunday, until 31 January 2012 DAMAGE GI: 13:15 15:15 19:30 21:30 MOI/CP: 15:00 17:15 19:30 21:45 TK: 14:30 17:00 19:15 21:30

6:66 DEATH HAPPEN GI: 13:15 15:15 19:30 21:30 MOI: 14:45 17:00 19:15 21:30 TK: 13:15 17:15 19:15 21:15 CP: 14:30 16:45 19:00 21:15

THANK YOU GI: 13:15 16:00 18:45 21:30 [D] HINDI / ACTION [D] ENGLISH / DRAMA

YOU WILL MEET A TALL DARK STRANGER CP: 15:30 18:00 20:30 [SU] ENGLISH / ANIMATION

THE DOLPHIN: STORY OF A DREAMER TK: 15:15

Private Banking) Free 1 Bed, Saturday - Sunday, until 31 August 2011

[D] ENGLISH / ADVENTURE

THE EAGLE GI: 13:00 15:45 18:30 21:15 CP: 18:30

GAME MOI: 16:15 21:00 [D] ENGLISH / DRAMA

ANOTHER YEAR MOI: 13:00 18:30

* CIMB Niaga Debit (Arjuna Blue &

LEGEND OF BRUCE LEE GI: 13:30 16:15 21:45 MOI: 15:45 18:30 21:15 TK: 13:00 15:45 18:30 21:15 CP: 13:00 15:45 21:15

Buy 1 get 1 Free tickets Satin Class:

[R] THAI / ROMANTIC COMEDY

CRAZY LITTLE THING CALLED LOVE GI: 13:45 19:00 21:30 MOI: 18:30 TK: 15:45 18:15 CP: 16:30 21:30

BORN TO RAISE HELL GI: 16:30 22:00 MOI: 13:30 TK: 13:15 16:15 20:45

DRIVE ANGRY GI: 13:00 15:15 17:30 19:45 MOI: 16:00 TK: 14:15 16:30 18:45 21:00 CP: 19:00

* BRI Debit (Prioritas, Gold & Platinum) Friday - Sunday, until 30 June 2011 * BNI Credit Card (Gold, Titanium & Platinum) Saturday only, until 30 April 2011

Kids Film Festival April 22nd - May 1st only at blitzmegaplex Pacific Place, presale ticket available at www.blitzmegaplex.com starting April 18th.


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.