Jumat, 29 April 2011
Edisi 1020/Tahun IV
3 RD
SMS BERLANGGANAN
5 I Konflik Perbatasan
7 I Spurs Selamat
Pemerintah Thailand setuju mediasi Indonesia sebagai Ketua ASEAN untuk menyelesaikan pertikaian perbatasan dengan Kamboja. Keterlibatan ASEAN diperlukan.
Kemenangan susah payah atas Memphis Grizzlies pada laga ke5, memperpanjang langkah San Antonio Spurs di babak pertama playoff NBA.
AFP/TANG CHHIN SOTHY
THE
Harga Eceran Rp 2.500 (luar Jawa + ongkos kirim)
www.koran-jakarta.com
Terbit 24 Halaman
NIVERSA
RY
KORAN JAKARTA
3
AN
KETIK : Reg#nama#tanggal lahir#alamat#kota#masa langganan* (ddmmyyyy) (3, 6, 12) Contoh: Reg#Budi#28031979#Jl. Melati No. 52#Bekasi#12 KIRIM KE :
082 1111 555 33
SMS *) Pilihan paket langganan 3 bulan, 6 bulan dan 12 bulan. *) Dapatkan hadiah berupa Tiket Ocean Park/Mekarsari untuk 50 pelanggan pertama.
JED JACOBSOHN
Pengelolaan Anggaran PERDANA MENTERI CHINA I Perdana Menteri Republik Rakyat China (RRC) Wen Jiabao (kiri) berbincang dengan Menlu Marty Natalegawa setiba di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Kamis (28/4) malam. Dalam kunjungan kenegaraannya, Wen Jiabao akan berada di Indonesia selama tiga hari.
ANTARA/ALI ANWAR
Keamanan Nasional I Pemerintah Harus Jamin Rasa Aman Masyarakat
SBY: Luruskan Ajaran Agama Semua pihak harus ikut bertanggung jawab mengatasi ancaman terorisme dan kekerasan horizontal. JAKARTA – Presiden Susilo Bambang Yudhoyono meminta seluruh pemimpin pemerintah daerah, gubernur, bupati, wali kota, hingga kepala desa aktif memberantas kejahatan terorisme dan radikalisme. Pemerintah dan aparat harus mampu mencegah agar generasi muda Indonesia tidak menjadi korban paham radikalisme dan terorisme. “Saya ingatkan, para gubernur, bupati, wali kota, hingga kepala desa adalah orang-orang yang paling tahu denyut jantung setiap detik perkembangan masyarakat di daerahnya. Anda harus aktif mencegah terjadinya kejahatan terorisme dan radikalisme,” tegas Presiden Yudhoyono saat membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan Nasional yang dihadiri kepala daerah se-Indonesia di Ho-
tel Bidakara, Jakarta, Kamis (28/4). Presiden mengingatkan bangsa Indonesia saat ini menghadapi ancaman yang serius di bidang teroris dan kekerasan horizontal. Berbagai teror, ancaman bom, dan konflik horizontal terjadi di sejumlah daerah. Masalah ini, kata Kepala Negara, adalah masalah yang serius. “Ini akan berdampak buruk bagi kita dan masa depan bangsa kita. Rasa aman masyarakat juga terancam, jangan dibiarkan,” kata Yudhoyono. Dalam menghadapi ancaman terorisme, kekerasan horizontal itu, Kepala Negara menambahkan semua pihak harus ikut bertanggung jawab untuk menanggulangi dan mengatasinya. “Jangan hanya menyerahkan masalah ini kepada aparat keamanan, yaitu TNI dan Polri saja. Semua bertanggung jawab untuk menanggulangi dan mengatasi. Mari kita upayakan pencegahan sedini mungkin,” lanjut Yudhoyono. Pada kesempatan itu, Presiden juga menyoroti berkembangnya gerakan radikal yang mengatasnamakan agama. “Menurut saya, radikalisasinya
yang salah, bukan agamanya. Kalau ini dibiarkan, bisa mengancam keamanan masyarakat,” kata Yudhoyono. Akibat meningkatnya gerakan radikal ini, keamanan masyarakat terancam. Banyak anak muda yang tercabut dari masa depannya yang cerah. Kalau dibiarkan, kata Yudhoyono, kondisi ini dapat mengubah karakter bangsa. Karakter masyarakat yang sesungguhnya toleran, suka kerukunan, dan mencintai ketenteraman, menjadi bersifat sebaliknya. “Ini tidak boleh dibiarkan, kita tidak boleh apatis, kita tidak boleh pasif untuk menyelamatkan bangsa kita, negara, dan masa depan kita. Saya meminta agar pemuka agama berperan lebih aktif untuk meluruskan ajaran agama yang benar kepada masyarakat,” kata Presiden. Kelompok Pepi Terkait penanganan teror bom, Kepolisian Daerah Aceh menangkap tujuh orang yang diduga terlibat kelompok teroris pimpinan Pepi Fernando di Aceh, Rabu (27/4). Kepala Bagian Penerangan Umum Polri Kombes Boy Rafli Amar mengatakan ketujuh
tersangka itu ialah J, 28 tahun, warga Bogor, Mz (35) warga Merduati, MN (30) warga Muara Dua, Md (24) warga Aceh Tamiang, MF (33) warga Aceh Tamiang, SH (21) warga Kuala Simpang), dan Z (tak diketahui usia dan asalnya). “Mereka sedang diperiksa,” kata Boy, Kamis (28/4). Mereka ditangkap karena diduga terkait dengan sejumlah temuan bahan peledak, di rumah tersangka M Fadhil, di Jalan Taman Siswa, Kelurahan Merduati, Kutaraja, Aceh, dan di lahan perkebunan rumah itu. Lahan perkebunan itu pun milik Fadhil. Fadhil adalah orang yang menampung Pepi di Banda Aceh. Di rumah Fadhil, polisi menemukan barang bukti berupa satu karung berisi 15 kg belerang, tas tenda, tenda parasut, potongan besi, dan bahan detonator. Di tempat terpisah, polisi mengamankan bungkusan berbentuk tabung terbungkus plastik hitam dan dicurigai paket bom di bawah tong sampah trotoar antara Hotel Mandarin dan Kedubes Inggris di kawasan Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta, Kamis. Setelah diteliti, bungkusan itu berisi pasir. � ito/eko/alv/AR-1
Manajemen Utang Sudah Tidak Sehat JAKARTA – Kebijakan pengelolaan anggaran yang mengandalkan utang luar negeri dinilai sudah tidak sehat lagi. Untuk itu, pemerintah harus mengoptimalkan pendapatan dari pajak dan dividen perusahaan negara. “Ada kesan, ketika pengeluaran anggaran lebih banyak dari penerimaan, maka pemerintah selalu mengandalkan strategi dengan melakukan komitmen baru untuk berutang. Ini manajamen utang yang tidak sehat,” kata pengamat ekonomi dari Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI), Latif Adam, di Jakarta, Kamis (28/4). Latif mengakui bahwa rasio utang terhadap produk domestik bruto (PDB) mengalami penurunan menjadi 26 persen. Namun, rasio ini tidak mencerminkan keseluruhan karena menghitungnya dengan memasukkan perusahaan dan warga negara asing yang tidak memunyai kewajiban untuk membayar utang. “Padahal, yang memunyai kewajiban membayar utang adalah pembayar pajak (tax payer) warga asli Indonesia,” urainya. Oleh karena itu, lanjutnya, perlu adanya dorongan dengan mengukur utang menggunakan produk nasional bruto (PNB) agar kebergantungan utang Indonesia menjadi realistis. “Hasil penelitian kami pada 2009 dengan menggunakan GNP ternyata menemukan hasil bahwa rasio utang Indonesia sudah mencapai am-
bang yang membahayakan,” jelasnya. Seperti diketahui, pemerintah pada 2012 menargetkan rasio utang terhadap PDB hanya 24 persen, lebih rendah dari target 2011 yang berada di kisaran 25-26 persen. Menurut Sekretaris Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas, Syahrial Loetan, penurunan rasio utang itu sebagai indikasi kondisi sebuah negara yang makin sehat. “Apalagi, setiap penurunan satu persen rasio utang akan mampu menghemat anggaran dalam jumlah besar,” katanya. Ketua Koalisi Anti Utang (KAU) Dani Setiawan menilai pemerintah akan sulit lepas dari kebergantungan pembiayaan pembangunan dari utang sebab paradigma dalam perencanaan anggaran negara setiap tahun selalu mengandalkan utang sebagai bagian dari instrumen untuk menutup defisit. “Padahal, pendapatan dari sektor lainnya masih bisa dioptimalkan,” katanya. Dia menilai pemerintah yang menganut sistem ekonomi dengan tidak mengharamkan utang sebagai bagian dari pembiayaan pembangunan sesungguhnya tidak sehat bagi anggaran negara. “Pemerintah akan terus terbebani untuk membayar kewajiban melunasi utang tersebut. Sementara itu, pembelanjaan pemerintah juga dinilai terlalu boros,” pungkasnya. � fia/lex/AR-2
Posisi Utang Luar Negeri Pemerintah Menurut Jenis (miliar dollar AS) 40
35,980
35 30 25 20
34,016 21,434 16,213
10 5
Multilateral
23,084 21,527 16,982
15
12,282
Bilateral
8,871
9,473 Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Agt Sep Okt Nop Des Jan 2010 2011
Surat Berharga Negara Obligasi Fasilitas Kredit Ekspor
Sumber: Dirjen Pengelolaan Utang Kemenkeu KORAN JAKARTA/REPIANTO
Pernikahan Pangeran William-Catherine
Sepenuh Cinta untuk William dan Kate
“S FILE Menteri Negara BUMN Mustafa Abubakar mengenai jadwal pelaksanaan initial public offering (IPO) PT Semen Baturaja. DOK KORAN JAKARTA
“IPO Semen Baturaja dimulai semester satu 2011.” Jakarta, 3 Maret 2011
“Pemerintah legowo dan menerima penundaan IPO (Semen Baturaja).” Jakarta, 9 April 2011
H O T L I N E Untuk Langganan & Pengaduan:
Telp. +62-21- 319 355 33 Fax. +62-21- 315 4601
aya, William Arthur Philip Louis, memilih Catherine Elizabeth sebagai istri yang setia untuk dimiliki dan dijaga, mulai hari ini dan ke depan, dalam susah maupun senang, dalam kaya maupun miskin, dalam sakit maupun sehat, untuk dicintai dan dihargai…”. Rangkaian kata-kata itulah yang akan diungkapkan Pangeran William sebagai janji suci pernikahannya pada Jumat (29/4). Pernyataan janji suci, yang juga akan diungkapkan mempelai perempuan di hadapan Uskup Agung Canterbury, Rowan Williams menjadi prosesi puncak pernikahan William dan Kate Middleton. Banyak yang meramalkan momen pemberkatan pernikahan calon pewaris takhta kerajaan Inggris yang dilakukan di Gereja Wesminster Abbey itu bukan hanya bakal sakral dan megah, tetapi juga meriah. Dan, jutaan bahkan miliaran pasang mata turut menjadi saksi peristiwa istimewa di dalam gereja yang berusia lebih dari 1.000 tahun itu. Maklumlah, pernikahan William dan Kate memang telah dinanti-nantikan publik
AFP/PIERRE-PHILIPPE MARCOU
ANTUSIASME WARGA I Warga Inggris mendirikan tenda di pinggiran jalan pusat Kota London, Inggris, Kamis (28/4), untuk menyaksikan langsung prosesi pernikahan William dan Kate. sejagat. Warga Inggris, juga masyarakat di banyak negara lainnya, begitu antusias menyaksikan pernikahan terheboh dan termahal sepanjang abad ini. Beragam tenda berhiaskan Jack Union alias bendera Inggris serta gambargambar William dan Kate banyak terlihat di sekitar kawasan istana dan gereja. Begitu pula dengan spanduk-spanduk yang berisikan ucapan selamat kepada kedua calon pengantin.
Mengenai perhatian dan antusiasme yang begitu besar dari masyarakat, Kate dan William yang telah menjalin kasih sejak 2002 itu mengungkapkan rasa terima kasih mereka. “Kasih sayang dan perhatian dari begitu banyak orang sejak pertunangan kami sungguh-sungguh luar biasa dan itu menimbulkan kesan mendalam bagi kami. Untuk itu, kami sangat berterima kasih atas segala kebaikan kalian,” ujar keduanya dalam pesan
tertulis, satu hari menjelang pernikahan mereka. Dalam pernikahan itu, kedua calon mempelai dijadwalkan akan melakukan pemberkatan pada pukul 11.00 waktu setempat. Sang mempelai pria didampingi oleh adik bungsunya, Pangeran Harry, begitu pula halnya mempelai perempuan didampingi oleh sang adik, Phillipa hillipa Middleton. Seusai ai dinyatakan resmi sebagai ai suami-istri, kedua mempelai elai diiringi keluarga kerajaan ajaan akan diarak di jalanan n Kota London dengan menggunakan kereta terbuka a menuju Istana Buckingham. gham. Tepat pukul 13.25, Ratu Elizabeth izabeth bersama kedua pengantin tin baru serta anggota keluarga a Windsor lainnya akan muncul di balkon istana untuk memberi mberi sapaan kepada masyarakat Inggris dan an wisatawan yang sudah ah menunggu sejak pagi. i. Seperti tradisi sebelumnya, belumnya, saat Pangeran Charles dan Lady Diana menikah, William dan Kate akan melambaikan kan tangan serta ta
berciuman. Lima menit setelah kemunculan keluarga kerajaan di balkon, pesawat Angkatan Udara Kerajaan Inggris akan melintas di sekitar istana sembari memeragakan atraksi udara. Acara itu khusus dilakukan untuk memeriahkan pernikahan William-Kate. m Kate. � eka/Rtr/BBC/Telegraph/ Guardian/E-2
sirkulasi@koran-jakarta.com AFP/PAUL ELLIS
2
NASIONAL & POLITIK
Jumat
29 APRIL 2011
Keselamatan Warga I Pemerintah Diminta Segera Identifikasi Gerakan NII
VARIA Joki UN Bojonegoro Ditahan JAKARTA – Enam joki Ujian Nasional (UN) di Bojonegoro telah diamankan dan kini sedang diproses di kepolisian. Sekolah menjadi pihak yang paling bertanggung jawab atas terjadinya pelanggaran tersebut. Menteri Pendidikan Nasional Mohammad Nuh menegaskan hal itu di Jakarta, Kamis (28/4). “Ini joki yang ditangkap masuk di kelas sekarang sedang diproses di kepolisian, dan ditahan” kata Nuh. Karena kasus tersebut bukan sebuah kebocoran kunci jawaban, melainkan ada oknum yang menggantikan posisi peserta UN yang seharusnya berada di dalam ruang ujian, sekolah menjadi pihak yang paling bertanggung jawab. Menurut Nuh, yang terpenting saat ini adalah mekanisme penanganan pada kasus pelanggarannya. Jika ada pelanggar di dalam proses UN, pemberian sanksi dan penanganannya harus jelas. Enam joki ujian nasional (UN) telah ditangkap di SMPN I Kecamatan Kedewan, Bojonegoro, Jawa Timur. Dari enam joki dalam UN itu, lima di antaranya, Darto (20), Hono (17), Habib (16), Mustofa (20), dan Edy (16), merupakan warga Desa Mleboh, Kecamatan Jiken, Blora, Jawa Tengah. Satu joki lagi, Hadi (19), merupakan warga Desa Beji, Kecamatan Kedewan. Dua tersangka lainnya yang juga ditahan yaitu pencari joki, Fajri (18), warga Dusun Singget, Desa Mbleboh, Kecamatan Jiken, Blora, Jateng dan Kepala Sekolah SMP PGRI Kecamatan Kedewan, Drs Moelyono (58), warga Desa Ndangilo, Kecamatan Kedewan. Keenam joki, pencari joki, juga kepala sekolah dijerat dengan Pasal 263 Ayat I KUHP tentang pemalsuan yang ancaman hukumannya enam tahun penjara. � cit/N-1
» Pelimpahan Kasus Gayus
»
®
ANTARA/LUCKY.R
Gayus Halomoan Tambunan dikawal sejumlah petugas kepolisian usai menjalani pemeriksaan penyerahan berkas di Kejaksaan Negeri (Kejari) Tangerang, Banten, Kamis (28/4). Kejaksaan Agung (Kejagung) melimpahkan berkas pemalsuan setelah berkas tersebut sudah P21 atau lengkap. Dalam 1-2 minggu ke depan akan di gelar sidang di Pengadilan Negeri Tangerang.
Pemahaman Bernegara Lemah Generasi muda kurang memahami nilai-nilai kenegaraan sehingga pemahaman pilar bernegara bisa dengan mudah diganti
Pola Perekrutan Anggota NII Gerakan Negara Islam Indonesia (NII) kembali merebak belakangan ini. Korban berjatuhan terutama dari lingkungan kampus. Modus gerakan tersebut kebanyakan sudah mulai dikenali, namun hingga saat ini para pelakunya masih bebas berkeliaran.
■
■ ■ ■
Modus Perekrutan Gerakan NII JAKARTA – Berkembangnya gerakan Negara Islam Indonesia (NII) di perguruan-perguruan tinggi mencerminkan bahwa generasi muda gagap dalam memahami prinsipprinsip dasar bernegara. Demikian pandangan Menteri Pendidikan Nasional Mohammad Nuh di sela Musyawarah Perencanaan Pembangunan Nasional (Musrenbangnas) di Hotel Bidakara, Jakarta, Kamis (28/4). “Saya mengatakan apakah (dunia pendidikan) ini gagal atau tidak gagal karena urusan ini bukan urusan di dunia pendidikan, tapi masyarakat keseluruhan,” kata M Nuh. Dia mengatakan sejak bergulirnya reformasi 1997-1998, pemahaman mengenai nilainilai kenegaraan kurang dibahas dan seolah sudah ditinggalkan. Oleh karenanya, dia mengaku membahas khusus mengenai hal ini. “Untuk melakukan review tentang pelajaran mulai dari PPKN, kewarganegaraan, dan seterusnya dalam rangka memantapkan isi dari prinsip-prinsip bernegara itu,” kata dia. Lemahnya pemahaman prinsip dasar bernegara, kata Nuh, mengakibatkan berkembangnya pemahaman seakanakan pilar bernegara itu bisa dengan mudah diganti setiap saat. “Padahal, negara ini adalah suatu yang tempatnya sudah fix,” kata dia. Dia melanjutkan dinamika
Karakteristik Perekrut
■
■ ■ ■
■
■
■
Mengajak dengan alasan menemui teman yang baru kembali dari Timur Tengah atau teman yang mendapat pencerahan lewat seminar tentang bangkitnya Islam. Mengajak dengan alasan mencarikan kerja. Mengajak ke rumah teman atau semacamnya. Setiap jemaah memiliki target 10 orang untuk dihadirkan setiap bulan, umumnya teman kuliah, SMA, SMP dan SD. Bagi perekrut tanpa target, umumnya hunting di kampus-kampus, mal dan toko buku. Semua modus berakhir di Malja (kantor/ markas) dan proses doktrinasi akan dilakukan di dalam kamar tertutup. Pemberi materi seorang laki-laki, umumnya seorang asl (pimpinan).
■ ■
Untuk merekrut menggunakan dua orang jemaah, satu orang pemancing dan lainnya pengajak. Pemancing bertugas mengawasi dan mengawal serta memotivasi calon jemaah. Pemancing berpura-pura sebagai calon jemaah. Pemancing dan pengajak mengawal calon jemaah hingga tahap hijrah, termasuk menginap inap di rumah calon jemaah dan pencarian dana untuk shodaqoh hijrah. Umumnya perekrut melakukan screening lewat dialog tentang gerakan sesat untuk mengukur pengetahuan calon jemaah tentang NII. Yang dihindari oleh perekrut adalah anak TNI/Polri
Modus Pencarian Dana Men Menggunakan semua uang yang dimiliki, sep seperti uang kuliah, tabungan, dan gaji. ■ Menjual barang-barang berharga yang dapat d memenuhi target setoran, termasuk milik orang lain (mencuri). m ■ Menipu orang tua dengan alasan m menghilangkan laptop, ponsel, m merusakkan barang teman, membantu op operasi orang tua teman, dls. ■ Me Membuat surat palsu mengatasnamakan kegiatan kampus. ■ Utang yang tidak dibayar. ■ Menyebar proposal atau meminta sumbangan. ■ Mencuri dari orang di luar kelompok. ■
KORAN JAKARTA/REPIANTO
bernegara yang masih dapat berkembang adalah wilayahnya, sedangkan empat pilar bernegara sifatnya sudah final. “Perdebatan (dasar negara) itu sudah selesai 50 tahun yang lalu sekarang fasenya adalah fase mengisi,” kata dia. Dia mengatakan terus melakukan komunikasi dengan para rektor perguruan tinggi (PT) untuk mengantisipasi perkembangan gerakan NII. Pihaknya juga bekerja sama dengan Kementerian Agama untuk mengatasi persoalan berkembangnya gerakan NII. Pada kesempatan yang sama, Menteri Agama Suryadharma Ali mengatakan berkembangnya NII menjadi peringatan bahwa gerakan yang ada sejak pra kemerdekaan ini tidak pernah mati. “Oleh karena itu, kita berharap se-
mua komponen masyarakat menyikapi perkembangan ini dengan sungguh-sungguh sehingga pemikiran dan gerakan NII ini tidak memengaruhi masyarakat kita,” kata dia. Pihaknya akan mengundang lembaga-lembaga pendidikan yang ada di bawah kewenangannya untuk mengingatkan bahaya pemikiran NII. “Secara organisasi (NII) tidak bisa dibubarkan karena bentuknya tidak jelas, namun yang harus dibasmi adalah gerakannya,” kata dia. Identifikasi Organisasi Sementara itu, pengamat pertahanan dari Universitas Indonesia, Andi Widjajanto, mengatakan pemerintah harus segera bisa mengidentifikasi gerakan NII tersebut. ”Yang saya tahu, gerakan NII sudah berhasil dilumpuhkan oleh
operasi militer yang dipimpin Kepala BAIS Ali Moertopo dulu,” kata Andi di Jakarta, Kamis (28/4). Gerakan NII yang diberantas Ali Moertopo adalah NII KW 1 hingga KW 7, sedangkan saat ini yang masih dianggap hidup adalah NII KW 9 yang harus dicermati dari dua interpretasi yang berkembang di masyarakat. Interpretasi pertama datang dari Umar Abduh yang mengatakan NII KW 9 adalah bagian dari operasi intelijen Ali Moertopo. Bacaan kedua, ada sebagian tokoh NII yang masih memercayai bahwa keberadaan NII KW 9 merupakan indikasi bahwa gerakan NII masih hidup. Dari dua interpretasi itu, Andi berharap pemerintah, khususnya, kepolisian, bisa segera mengklarifikasi apa motif
masih berdirinya gerakan NII yang saat ini diperkirakan memiliki pengikut hingga 200 ribu orang. Hanya saja kepolisian harus bisa membuktikan bahwa gerakan ini merupakan gerakan makar agar bisa segera diberangus. “Sayang, kita tak punya pasal makar maupun pasal subversif. Jadi selama gerakan ini terbukti belum melakukan kekerasan, pihak kepolisian belum bisa memidanakan,” katanya. Saat ini, kepolisian, menurutnya, hanya bisa menindak kasus penculikan yang dilaporkan oleh keluarga korban yang anaknya mengalami cuci otak. Dugaan ada dana sebesar 100 miliar rupiah yang ngendon di Bank Century juga bisa juga ditelusuri apakah gerakan ini hanya bertujuan untuk menipu. � ito/way/YK/N-1
Penegakan Hukum
Dua Pejabat Kementerian PU Dijadikan Tersangka Komisi Pemberantasan Korupsi
JAKARTA – Kejaksaan Agung (Kejagung) menetapkan dua pejabat Kementerian Pekerjaan Umum (PU) Sumudi Katono dan Bambang Turyono dalam perkara korupsi proyek jasa konsultan Water Resources and Irrigation Management Project (WISMP) di Direktorat Jenderal (Dirjen) Sumber Daya Air pada Kementerian Pekerjaaan Umum (PU). Menurut Kapuspenkum Kejagung Noor Rachmad, keduanya dijadikan tersangka karena diketahui tetap menyetujui progres pekerjaan tersebut meski diketahui tidak beres. “Peran mereka menyetujui progres pekerjaan yang dilakukan oleh konsultan. Dia tahu bahwa pekerjaan itu tidak beres, namun tetap disetujui. Disitu perannya PPK (Pejabat
Pembuat Komitmen) (untuk menilai),” kata Noor Rachmad di Gedung Kejagung, Kamis (28/4). Karena diduga terlibat, keduanya dijerat dengan Pasal 2 atau Pasal 3 UU No 31 Tahun 1999 sebagaimana UU No 20 Tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi, juncto Pasal 55 Ayat 1 Ke 1 KUHP. Sumudi dan Bambang belum akan dilakukan penahanan karena masih diperiksa sebagai saksi. Sebelumnya, Kejagung berjanji akan menindaklanjuti penyidikan bila ada keterlibatan oknum Kementerian PU dalam kasus tersebut. Seperti diketahui, Tim Satuan Khusus (Satsus) pada Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus (Jampidsus) Kejagung telah mela-
kukan penangkapan terhadap Giovanni, Kepala Perwakilan C Lotti & Associate for Indonesia. Giovanni ditangkap di Apartemen S Widjojo Center, 2nd Floor suite No 7, SCBD Sudirman No 71 Jakarta. Untuk saat ini, Giovanni ditahan selama 20 hari di Rutan Salemba Cabang Kejagung. Dari hasil pemeriksaan, Giovanni diduga memalsukan invoice, kuitansi, nota dan billing statement untuk mengajukan penagihan pembayaran jasa konsultan. Kemudian, dana tersebut ditagih dan dimasukkannya ke rekening C Lotti & Associate pada Bank Mandiri no rekening 102.00000.54384 cabang Plaza, Jakarta. Akibat perbuatan tersangka, negara dirugikan kurang lebih sebesar 6,5 miliar rupiah. � eko/N-1
Wilayah Indonesia
Kebijakan Kelautan Harus Terintegrasi JAKARTA – Negara kepulauan Indonesia harus memiliki kebijakan bidang kelautan yang terintegrasi untuk mengatasi berbagai kesenjangan yang terjadi saat ini. Untuk menuju kebijakan yang terintegrasi itu, harus diidentifikasi semua persoalan bidang kelautan dan mulai fokus dengan program prioritas. Demikian benag merah dari acara “Ocean Economic Policy Focus Group Discussion” yang diselenggarakan bersama Departemen Kelautan dan Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia di Kampus FEUI, Depok, Kamis (28/4). Acara yang dibuka Dekan FEUI Firmanzah ini juga dihadiri kalangan pers. Guru Besar Emiritus Dr Lepi T Tarmidi menguraikan persoalan perhubungan laut dan pelayaran Indonesia yang masih belum terintegrasi. Padahal, dengan 13.500 pulau, angkutan
laut di Nusantara harus menjadi prioritas dan primadona. Perhubungan laut tidak bisa digantikan oleh transportasi darat maupun udara. Lepi juga mengatakan berhubung sangat besarnya wilayah Indonesia, maka tidak bisa diandalkan satu pusat perhubungan laut saja seperti Pelabuhan Tanjung Priok dengan luar negeri. Jadi, harus dibangun pula pelabuhan besar di sejulah titik seperti di Medan, Makassar, dan Manado. Budi Frensidy menyoroti aspek pembiayaan untuk perumusan kebijakan kelautan nasional yang memang cukup besar, selain itu juga potensi ekonomi kelautan Indonesia yang belum tergarap dengan baik. Dia menyebutkan berdasarkan data dari Dewan Kelautan Indonesia, sektor perikanan laut memiliki potensi sebesar
32 miliar dollar per tahun, tapi 50 persen atau 16 miliar dollar di antaranya belum tergarap. Begitu juga bioteknologi yang berpotensi menghasilkan 40 miliar dollar per tahun baru tergarap 10 persen saja. Intensitas Konektibilitas Sedangkan Sri Edi Swasono dalam paparannya “Merancang Ekonomi Kelautan Sesuai Citacita Kemerdekaan Indonesia” menjelaskan banyak hal mengenai persoalan yang dihadapi dunia kelautan Indonesia dan langkah yang harus ditempuh pemerintah dan pihak terkait. Dia menyatakan dalam pembangunan kelautan harus dapat diwujudkan peningkatan intensitas konektibilitas sehingga semua titik dalam seluruh kawasan pesisir saling bersambungan secara intensif, merajut, dan efisien.� sur/N-1
KORAN JAKARTA
NASIONAL & POLITIK
®
Perencanaan Pembangunan I Jawa-Bali Jadi Prioritas Pembangunan Infrastruktur
Setop Pemborosan Anggaran Presiden meminta Pemerintah Daerah agar penyusunan RKPD 2012 secara realistis. JAKARTA – Presiden Susilo Bambang Yudhoyono meminta pemerintah daerah (Pemda) mencegah pemborosan anggaran. Aparat pemda yang menjadi korban pemotongan anggaran oleh oknum yang tidak bertanggung jawab diharapkan segera melapor. “Saya menunggu laporan dan aduan, bagi siapa yang dirugikan atau jadi korban pemotongan anggaran, sampaikan ke kantor saya, tapi jangan fitnah, harus ada bukti,” kata Yudhoyono. saat memberikan sambutan pada Musyawarah Perencanaan Pembangunan Nasional (Musrenbangnas), di Hotel Bidakara, Jakarta, Kamis (28/4). Yudhoyono menegaskan laporan itu harus memiliki bukti yang kuat, bukan sekedar fitnah karena ada motif politik yang mendasari. “Kalau fitnah, juru fitnahnya akan dihukum, tapi kalau benar, pemotongnya yang akan dihukum,” kata dia. Pada acara yang dihadiri oleh para kepala daerah seluruh Indonesia itu, Yudhoyono juga menyampaikan agar penyimpangan anggaran oleh para aparat pemerintah daerah bisa dikurangi. “Saya ingin mengurangi tanda tangan saya bagi pejabat yang harus berhadapan dengan hukum karena terjadi penyimpangan,” kata dia. Di tempat yang sama, Wakil Presiden (Wapres) Boediono menegaskan pihaknya akan menindaklanjuti pesan Presiden tersebut. “Akan ada follow up nanti, tentu tidak hanya pesan kemudian hilang. Ka-
MUSRENBANGNASI Presiden Susilo Bambang Yudhoyono berjalan bersama Wapres, Boediono usai memberikan arahan pada acara peresmian Musyawarah Perencanaan Pembangunan Nasional (Musrenbangnas) tahun 2011 di Jakarta, Kamis (28/4). Dalam sambutannya Presiden meminta kepada pemerintah daerah untuk membuat anggaran yang realistis dan mencegah pemborosan anggaran.
KORAN JAKARTA/WACHYU AP
lau perhatian khusus aparataparat pemerintah yang terkait dengan itu, tentu harus memberikan perhatian yang serius untuk follow up-nya,” kata Boediono saat menutup Musrenbangnas di Jakarta. Boediono berjanji terus memonitor pengelolaan dan penggunaan dana untuk pembangunan, baik di daerah maupun di pusat. Praktik pemotongan dana anggaran oleh oknum-oknum harus segera dihentikan, sebab praktik itu menyebabkan dana untuk masyarakat lenyap. Sasaran Realistis Terkait dengan Musrenbangnas yang hasilnya nanti bakal menjadi rujukan lahirnya Rencana Kerja Pemerintah (RKP)
dan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) 2012, Yudhoyono meminta agar Pemda mencegah terjadinya pemborosan anggaran. ”Ketika rencana yang kita susun ini telah jadi program dan dianggarkan, saya instruksikan agar anggaran itu dilakukan secara optimal. Cegah pemborosan, jangan sampai ada penyimpangan,” kata dia. Dia meminta agar penyusunan RKPD 2012 disusun secara realistis. “Buatlah sasaran yang realistis,” kata Yudhoyono seraya mengatakan sasaran yang dibuat juga jangan terlalu rendah. Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi mengatakan pihaknya meminta Gubernur mengaji komposisi anggaran setiap kabupaten/kota masing-masing. Sebab, selama ini,
Rosalina Minta Perlindungan diri sebagai peserta tender pembangunan gedung baru DPR. Pengunduran diri tersebut tertuang dalam dokumen surat tertanggal 27 April 2011 yang ditandatangani Direktur Utama PT DGI, Dudung Purwadi. “Pengunduran dirinya disampaikan melalui surat ke panitia pengadaan. Panitia kemarin melapor ke saya sambil membawa surat pengunduran diri dari PT DGI yang ditujukan pada panitia pengadaan barang dan jasa pembangunan gedung baru DPR,” kata Kepala Biro Pemeliharaan Bangunan dan Instalasi Kesetjenan DPR, Soemirat, di Jakarta, Kamis (28/4). Alasan Menarik Diri Melalui surat tersebut, PT DGI menyebutkan alasan menarik diri dari kelanjutan proses pembangunan gedung baru DPR karena disangkutpautkannya kasus suap Sesmenpora dengan keikutser-
taannya dalam proyek DPR. “Merujuk kepada perkembangan terakhir, terutama pemberitaan di media massa dan demi kepentingan yang lebih besar serta mencegah timbulnya polemik karena dugaan yang belum tentu objektif dan benar,” kata Soemirat. Dalam surat itu, PT DGI juga mengharapkan dengan pengunduran ini dapat memberikan suasana yang lebih kondusif bagi semua pihak yang terkait. Dengan mundurnya PT DGI yang merupakan satu-satunya perusahaan non BUMN yang lolos tahap prakualifikasi tender, berarti kini hanya tersisa empat perusahaan yang dinyatakan lulus seleksi. Yakni KSO Adhi-Wika, PT PP (Persero), PT Hutama Karya, dan PT Waskita Karya. Ketua DPR Priyo Budi Santoso berpendapat, pengunduran diri tersebut sekaligus akan menghentikan munculnya spekulasi negatif dari berbagai pihak. � ucm/har/G-1
Pesta Demokrasi
Peserta Pemilu 2014 Diprediksi 15 Partai JAKARTA – Perhelatan Pemilu 2014 diprediksi bakal diramaikan 15 partai politik (parpol). Jumlah ini berbeda dengan pemilu sebelumnya, bahkan diperkirakan empat parpol baru mampu menembus syarat undang-undang. “Saya dengan hati-hati memprediksi hanya 15 parpol yang bisa ikut pemilu,” kata Direktur Eksekutif Indo Barometer M Qodari di Jakarta, Kamis (28/4). Qodari mengatakan sembilan di antaranya merupakan parpol yang saat ini memiliki kursi di parlemen, sementara sisanya berasal dari parpol yang tidak mendapat kursi DPR dan parpol baru. Dia menilai empat parpol baru yang bakal memiliki kekuatan untuk menembus persyaratan adalah Partai NasDem, Partai Nasio-
3
JEDA Dunia Usaha Diminta Kembangkan Industri Ramah Lingkungan JAKARTA – Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengajak kalangan dunia usaha turut serta menyukseskan program pembangunan yang ramah lingkungan. Semua pihak harus berperan aktif dalam mengantisipasi dampak perubahan iklim. “Pemerintah tidak bisa melakukan upaya sendiri. Seperti program penurunan emisi karbon, kita akan membutuhkan partisipasi lebih besar dari masyarakat sipil dan pebisnis sebagai mitra kami untuk mewujudkan ekonomi ramah lingkungan,” kata Presiden Yudhoyono dalam Konferensi Global “Business for Environment” di Hotel Shangri-La, Jakarta, Kamis (28/4). Untuk kalangan pebisnis, kontribusi yang diharapkan, misalnya, mengembangkan industri yang menggunakan teknologi berbahan bakar sumber energi alternatif, rekayasa teknologi agar ramah lingkungan, mempromosikan energi terbarukan, serta mengelola pertanian secara berkelanjutan. Bagi masyarakat, hal-hal kecil yang dapat dilakukan misalnya menggunakan bahan daur ulang, menanam pohon di halaman rumah, serta menggunakan peralatan hemat energi. “Jika dilakukan dengan ketekunan, hari demi hari, oleh jutaan konsumen di seluruh dunia, pendekatan ini akan menghasilkan dampak yang besar terhadap upaya untuk mengurangi dampak perubahan iklim,” papar dia. � ito/G-1
Kohanudnas Siap Amankan KTT ASEAN 2011
Dugaan Suap
JAKARTA – Kamaruddin, kuasa hukum Mirdo Rosalina Manullang, tersangka dugaan suap terkait pembangunan wisma atlet SEA Games di Palembang, mengakui kliennya saat ini dalam kondisi terancam. “Untuk itu, kami akan meminta perlindungan dari Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK),” ujarnya. Juru Bicara KPK Johan Budi SP mengakui kemungkinan adanya ancaman-ancaman berupa fisik kepada Mirdo bisa saja terjadi. Untuk itu, pihaknya sudah berkoordinasi dengan LPSK untuk melakukan pengamanan. “Karena laporan yang disampaikan ke KPK melalui kuasa hukum MRM sudah ada upaya untuk mengancam, meneror dan ini tentu KPK berkepentingan untuk melindungi keselamatan tersangka,” tuturnya. PT Duta Graha Indah (DGI) secara resmi mengundurkan
Jumat
29 APRIL 2011
nal Republik, Partai Kebangkitan Bangsa Gus Dur yang saat ini digagas Yenny Wahid, serta Partai Persatuan Nasional yang merupakan gabungan dari 10 parpol nonparlemen. Menurut M Qodari, wajah ini berbeda dibanding pemilupemilu sebelumnya. Pengetatan persyaratan pendirian parpol baru serta memperberat syarat menjadi peserta pemilu dipandang akan berimplikasi pada peserta pemilu 2014. Apabila prediksi itu benar, hal itu akan menjadi sejarah baru dalam pemilu nasional yang menempatkan pemilu dengan jumlah peserta paling sedikit. Sebab, pada tiga kesempatan sebelumnya, pemilu selalu diikuti oleh lebih dari 20 partai. Pada 1999, pemilu diikuti oleh 48 parpol, dan pada pemilu 2004 menyusut men-
jadi 24 partai. Akan tetapi, di pemilu terakhir, peserta pemilu kembali membengkak menjadi 38 partai. Qodari mengatakan meskipun pada pemilu nanti diprediksi hanya ada empat partai baru yang dapat ikut pemilu, peluang bagi mereka menembus dominasi parpol yang ada sekarang tetap terbuka. Sementara itu, Wakil Ketua Komisi II DPR Abdul Hakam Naja mengatakan 15 parpol peserta pemilu merupakan jumlah yang cukup untuk pemilu 2014. “Silakan berlombalomba. Kalau bisa lolos, kenapa tidak?” kata dia. Menurut Abdul, sedikitnya jumlah peserta pemilu akan membuat pandangan masyarakat atas parpol menjadi lebih jelas karena tidak akan membingungkan masyarakat. � har/G-1
banyak anggaran belanja daerah yang diperuntukkan bagi sesuatu yang tidak penting. Salah satunya untuk keperluan klub sepak bola di daerah. “Saya tidak bisa sebut namanya, tapi ada seperti itu, ada yang klub sepak bola 98 persen dari total pembinaan pemuda dan olah raga, ada juga sampai 61 persen dari PAD. Makanya kita koreksi di 2012 tidak ada lagi dana untuk klub profesional dari APBD,” jelasnya. Sementara itu, Menteri Perencanaan dan Pembangunan Nasional (PPN) Armida S Alisyahbana mengatakan optimalisasi dan efisiensi belanja pemerintah bisa dilakukan dengan penundaan kegiatan yang tidak mendesak, efisiensi belanja, dan refocusing program.
Dalam forum Pra-Musrembangnas pada 18-27 April 2011, telah disepakati beberapa hal berdasarkan wilayah, yaitu Jawa-Bali menjadi prioritas ekonomi kesejahteraan rakyat, antara lain difokuskan pada pendidikan dasar dan menengah, pengelolaan lingkungan, dan penyelenggaraan kesehatan seperti Jamkesmas. Dalam prioritas infrastruktur untuk Jawa-Bali, antara lain difokuskan pada penyelesaian lintas doubletrack Jawa pembangunan/peningkatan jalan lintas selatan Jawa, pengembangan wilayah Suramadu, pengembangan Tanjung Bumi dan Pelabuhan Tanjung Perak, serta perbaikan infrastruktur pascabencana Merapi. � ito/fia/Ant/G-1
JAKARTA – Komando Pertahanan Udara Nasional (Kohanudnas) siap mengamankan pelaksanaan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN ke-18 tahun 2011 yang akan diselenggarakan di Jakarta pada awal Mei 2011 ini. Kesiapan Kohanudnas ditinjau langsung Kepala Staf Umum (Kasum) TNI Letjen Y Surjo Prabowo yang bertindak selaku Ketua Koordinator Bidang Pengamanan/Komandan Komando Operasi Pengamanan (Koopspam) TNI pada pengamanan KTT Asean ke-18 2011 di Mako Kohanudnas, Halim, Jakarta, Kamis (28/4). Penjagaan wilayah udara dilakukan untuk menjaga kewibawaan dan kehormatan bangsa Indonesia di dunia internasional dalam rangka mendukung tugas pokok TNI. Kohanudnas akan tergabung dalam Satuan Tugas Pengamanan Wilayah Udara (Satgaspamwilud) dengan Pangkohanudnas sebagai Dansatgaspamwilud. Dalam inspeksinya, Kasum TNI meninjau pusat Operasi Pertahanan Udara Nasional (Popunas), Mobil Jammer, dan Radar Mobil yang akan digunakan untuk mendukung pengamanan wilayah udara nasional. Selain meninjau, Y Surjo Prabowo juga mendapatkan penjelasan dari Kepala Staf Kohanudnas tentang kesiapan Satgaspamwilud serta rencana kontijensi menghadapi kemungkinan terburuk apabila terjadi gangguan atau ancaman terhadap pelaksanaan KTT ASEAN ke-18 di Jakarta. � way/G-1
4
GAGASAN
Jumat
29 APRIL 2011
PERSPEKTIF
Pernikahan Agung
K
alau ada berita yang paling dinantikan ratusan juta manusia saat ini, mungkin itulah prosesi pernikahan keluarga Kerajaan Inggris, yakni Pangeran William dan Kate Middleton, Jumat (29/4) pagi waktu Indonesia bagian barat. Penantian akan upacara perkawinan yang langka ini semakin membuat penasaran banyak orang di seluruh penjuru dunia. Maklum, televisi dan media massa telah banyak mengungkap kisah kasih dua anak manusia ini. Kisah perjalanan cinta William-Kate seperti dongeng dengan latar dunia modern. Dongeng yang berakhir bahagia itu benar-benar dirasakan pasangan kerajaan ini. Kate berasal dari keluarga kelas menengah biasa, sedangkan William, seorang pangeran, merupakan pewaris takhta Kerajaan Inggris Raya. Proses yang oleh banyak media disebut “Pernikahan Abad Ini” memang sayang untuk dilewatkan. Kita bisa menyaksikan salah satu sekuel kehidupan istana kerajaan yang sangat sakral dalam situasi dunia yang modern dan makin disatukan dengan perkembangan teknologi telekomunikasi yang kian canggih. Karena teknologi itulah kita dapat menyaksikan secara langsung upacara pernikahan agung itu. Perjalanan Lewat prosesi pernikahcinta keduanya an William-Kate, seolah-olah saja sudah kehidupan masa lalu dengan sistem kerajaan hadir kembali. memberi banyak Generasi saat ini pun bisa meinspirasi, apalagi lihat benang merah masa lalu persiapan dan dan masa kini dalam untaian pelaksanaannya. sejarah yang menakjubkan, paling tidak dari sisi tradisi dan budaya kerajaan. Melihat pernikahan agung William-Kate, kita juga diingatkan dengan prosesi serupa pada awal 1981, yakni pernikahan agung antara Pangeran Charles dan Putri Diana. Charles dan Diana tidak lain adalah orang tua William. Persiapan dan upacara pernikahan Charles dan Diana mirip dengan persiapan dan pernikahan William-Kate. Dari sisi latar belakang pun keduanya mendekati kesamaan. Charles putra Ratu Elizabeth II, pewaris takhta kerajaan, sementara Diana guru sekolah taman kanak-kanak dan berasal dari keluarga biasa. Sayang, pernikahan agung itu kandas. Diana meninggal secara tragis dalam sebuah kecelakaan. Kematangan pasangan William-Kate dibandingkan Pangeran Charles-Diana ditulis oleh Christopher Andersen dalam bukunya, William and Kate: A Royal Love Story. Andersen menyatakan bahwa walau keduanya sering disamakan sebagai wanita beruntung pilihan Pangeran Inggris, Kate dan Diana bagai dua kutub yang berbeda. Diana masih berusia 19 tahun ketika masuk ke dunia ini. Semua orang juga menganggapnya sudah tahu aturan karena dia adalah seorang aristokrat. Tapi dia dibiarkan sendiri. Dia tahu dari awal bahwa suaminya mencintai wanita lain. Adapun Kate tidak hanya sudah matang dalam usia, 29 tahun, tapi juga sudah berpacaran selama sembilan tahun dengan William. Keduanya punya komitmen bersama yang sangat besar. Tak bisa dimungkiri bahwa Kate dan Diana memang punya persamaan sebagai wanita yang hidup bak putri dalam dongeng. Terlepas dari perbandingan antara Charles-Diana dan William-Kate, kini William-Kate menjadi sorotan ratusan juta pasang mata. Mungkin sekitar dua miliar manusia akan menyaksikan saat-saat prosesi pernikahan agung ini. Biaya pernikahan yang sangat besar, bahkan paling mahal dalam sejarah Inggris, dengan menghabiskan 20 juta poundsterling atau sekitar 284,99 miliar rupiah, pasti menyuguhkan kemewahan, keagungan, dan tentu saja kesakralan. Namun kita perlu ingat bahwa semua itu tidak lepas dari aspek ekonomi, tepatnya kapitalisme modern. Semua prosesi kesakralan yang agung dan mahal menjadi komoditas laris dan menguntungkan bagi industri yang terkait dengan semua tahapan pernikahan. Apa yang dapat kita petik dari pernikahan William-Kate? Tentu sangat banyak, bergantung pada bagaimana kita melihat dan memahaminya. Perjalanan cinta keduanya saja sudah memberi banyak inspirasi, apalagi persiapan dan pelaksanaannya. Tapi, yang mesti kita ambil ialah bagaimana memadukan budaya kerajaan yang sudah berlangsung ratusan tahun dengan tradisi kehidupan supermodern sekarang ini. Masyarakat kita sering melupakan budaya dan peninggalan masa lalu sehingga jejak sejarah dan budaya bangsa banyak yang hilang. Kita pun seperti bangsa yang tanpa pijakan jelas. �
«
»
RUANG PEMBACA Tugas Polisi Bukan Menjebak Petugas satuan lalu lintas (satlantas) yang berdiri di kawasan Jalan Thamrin, terutama di perempatan Sarinah dan Gedung Bank Indonesia, patut menjadi contoh. Contoh, karena mereka berdiri di pinggir dan tengah jalan sambil membawa buku tilang menghampiri para pelanggar berlalu lintas. Tetapi, berbeda dengan satlantas yang bertugas di jalurjalur Transjakarta, seperti tampak di kawasan Senen, ketika akan memasuki jalan layang Senen dan Jalan Panjang di depan Gandaria Plaza, dan di Permata Hijau Kebayoran. Polisi berdiri di ujung jalur Transjakarta sehingga ketika ada mobil pribadi dan sepeda motor masuk ke jalur itu, langsung tertangkap polisi yang berdiri tegak di ujung jalur tersebut. Memang mereka melanggar lalu lintas dan tidak disiplin dan berkendara karena seharusnya busway untuk bus Transjakarta, bukan mobil pribadi dan motor. Tetapi, juga harus dingat bahwa tugas polisi bukan menjebak, tapi ikut mengatur agar tidak terjadi kemacetan di jalan-jalan di DKI Jakarta dan memberi pendidikan dan penyadaran kepada masyarakat untuk sadar berlalu lintas yang benar. Lutfi S Jalan Ir Juanda, Ciputat, Tangerang Selatan.
Setiap tulisan Gagasan/Perada yang dikirim ke Koran Jakarta merupakan karya sendiri dan ditandatangani. Panjang tulisan maksimal enam ribu karakter dengan spasi ganda dilampiri foto, nomor telepon, fotokopi identitas, dan nomor rekening bank. Penulis berhak mengirim tulisan ke media lain jika dua minggu tidak dimuat. Untuk tulisan Ruang Pembaca maksimal seribu karakter, ditandatangani, dan dikirim melalui email atau faksimile redaksi. Semua naskah yang masuk menjadi milik Koran Jakarta dan tidak dikembalikan. Redaksi tidak bertanggung jawab terhadap semua isi tulisan.
KORAN JAKARTA
®
Kehadiran IMF ala Asia Oleh: Ilham Fawqi
K
awasan Asia dalam 15 tahun terakhir diguncang dua kali krisis ekonomi, yaitu krisis ekonomi 1997-1998 dan krisis global 2007-2008. Pengalaman tersebut menunjukkan bahwa perekonomian negara-negara di Asia telah terkait dan berhubungan sehingga memiliki efek menular (contagion effect) yang sangat tinggi. Fenomena tersebut salah satunya disebabkan oleh semakin tingginya liberalisasi di berbagai sektor perekonomian yang telah menghilangkan batas-batas negara. Meski demikian, hingga kini, Asia belum memiliki lembaga moneter regional yang mampu membantu negara-negara di Asia dalam mengelola krisis. Belum ada lembaga independen yang mampu mengoordinasikan kebijakan sektor keuangan dan memfasilitasi hubungan antarnegara di kawasan sehingga pengelolaan krisis menjadi lebih efektif dan efisien. Hal tersebut memaksa beberapa negara menempuh jalur multilateral dikarenakan negara donor memiliki kekhawatiran adanya moral hazard ketika harus memberikan bantuan secara bilateral. Sebagai contoh, Indonesia, pada krisis 2007-2008, harus mengandalkan bantuan konsorsium negaranegara donor untuk melewati krisis. Belajar dari pengalaman tersebut, ASEAN bersama tiga negara Asia lainnya (Jepang, China, Korea Selatan) bersepakat untuk menjalin kerja sama dalam kerangka ASEAN+3 dengan merumuskan Chiang Mai Initiative, yaitu semacam informal agreement mengenai skema Bilateral Swap Arrangement antara negara-negara ASEAN+3 guna membantu kebutuhan likuiditas dan cadangan devisa dalam kondisi krisis yang mendesak. Dalam perkembangannya, Chiang Mai Initiative berevolusi menjadi Chiang Mai Initiative Multilateralization (CMIM). Berbeda dengan Chiang Mai Initiative, CMIM lebih merupakan suatu reserve pooling arrangement yang berfungsi menghimpun cadangan devisa yang sewaktu-waktu dapat digunakan bila dibutuhkan. Untuk menjamin pelaksanaan skema CMIM, akhirnya pada forum ASEAN+3 Finance and Central Bank Deputies Meeting (AFDM+3) tanggal 6 April 2011 di Nusa Dua-Bali, telah disepakati pem-
bentukan lembaga ASEAN Plus Three Macroeconomic Research Office atau disingkat AMRO. Kepemimpinan AMRO dibentuk berdasar konsensus atas prinsip equal participation dan rotating administration. Dalam hal ini, China dan Jepang sebagai pemilik kontribusi terbesar di AMRO akan menjadi pemimpin secara bergantian. AMRO serupa dengan IMF, yaitu bertujuan untuk menstabilkan nilai tukar mata uang dan melakukan penyesuaian (temporary adjustment) terhadap adanya disparitas dalam neraca pembayaran. Sehingga, menurut beberapa pengamat, kehadiran AMRO akan mengurangi ketergantungan kepada IMF. Keterlibatan IMF nantinya tetap akan diperlukan pada rlukan jika pa ada level tertentu skala krisiss dianggap terlalu besar dan melebihi kapasitas kapas a itas AMRO. Namun demikian, AMRO memiliki perbedaan bedaan fundamental dengan IMF yangg menggunakan prinsip “the more a country untry contributes, the more capital it can an draw’’, yang mana na hall tersebut ebut sangat menguntungkan gkan negaranegara ara maju. Berdasarkan skema CMIM, ma CM C IM, China na dan Jepang ng disepakati ati hanya dapat at menarikk dana sebesar esar setengah h dari nilai kontribusinya tribusinya masing-masing.. Korea Selatan tan dapat menarik danaa secara penuh seuh se ebesar ar nilai kontribusinya. nya. Sedang edang negaranegara A S E A N memiliki hak untuk dapat at menarikk dana sebesar 2,5 hingga 5 kali dari ali dar arii
nilai kontribusinya masing-masing. Indonesia memiliki Maximun Swapt Agreement 2,5 kali dari nilai kontribusinya atau setara dengan 11,9 milliar dollar AS. Kebijakan ini ditempuh untuk memperkuat ketahanan sistem moneter dan mendongkrak prospek pembangunan negara-negara ASEAN. Kerangka kerja sama AMRO yang dianggap lebih berpihak pada negara-negara berkembang di Asia, diyakini akan mendorong terbentuknya arsitektur moneter regional yang baru serta men-
« Indonesia sebagai bagian
dari komunitas Asia hendaknya mendorong pembentukan AMF yang dilandasi atas dasar semangat kebersamaan dan memb butuhkan di rasa saling membutuhkan ne egara Asia. antara sesama negara
»
KORAN JAKARTA/GANJAR DEWA
jadi cikal bakal lahirnya Asian Monetary Fund (AMF). Dengan cakupan yang lebih luas, penyertaan modal yang lebih besar, dan melibatkan seluruh negara di Asia, AMF dapat dikembangkan menjadi lembaga moneter yang mumpuni dalam menjaga stabilitas perekonomian Asia. Negara-negara di Asia, khususnya Asia Timur, saat ini memiliki kurang lebih sebesar US$ 4 trilliun dollar cadangan devisa. Dengan jumlah dana sebesar itu, Asia membutuhkan adanya lembaga moneter regional (AMF) yang mampu mengelola cadangan devisa dan melindungi dari ancaman krisis yang disebabkan oleh capital flight, penurunan penerimaan ekspor, dan kesulitan pembiayaan keuangan internasional sehingga memaksa negara-negara untuk menguras cadangan devisa mereka. Indonesia memiliki Indone n siia juga m emilikii kepentingan AMF. yang besar terhadap dibentuknya diben Perekonomian Indonesia yyang semakin terbuka dan semakin terkait terka dengan nekeikutsertaan Indonesia gara lain, serta keikutserta perdagangan bebas dalam kerja sama perdag di Asia tentunya akan meningkatuang dalam siskan risiko mata uan tem moneter kita. negara-negara Asia, Selama ini negaratermasuk sering mengterm masuk Indonesia, se alami alam mi posisi yang tidak menguntungm ketergantungan pada US kan akibat ketergantun Dollar dalam sistem moneter internasional. Keberadaan AMF, sebagai A AM MF back-up line sisback moneter nasiotem mo bisa nal, kiranya k memperkokoh kememp p perekonomian tahanan pe krisis kita t dalam menghadapi ancaman an dan memberinilai mata uang d tambahan kan ta ambahan rasa aman kepada pelaku pasar akan adanya adan nya stabilitas sistem moneter Indonesia. dari koIndonesia sebagai bagian bag munitas Asia A ia hendaknya mendorong As atas pembentukan AMF yang dilandasi d dasar dasa ar semangat kebersamaan kebersama dan rasa antara sesama saling membutuhkan di an negara Asia. a Di samping itu, itu sebagai Ketua ASEAN 2011, Indonesia harus menginisiatif ambil inis siatif guna mempromosikan mem lembaga pembentukan AMF sebagai seba lebih peka dan moneter re rregional gional yang leb responsif ancamrespon nsi s f terhadap berbagai berba moneter daripada IMF an kkrisis r siis mo ri m neter di Asia, d memiliki yang memil liki ruang lingkup liingku global. � Penulis adalah pengamat pengam Ekonomi, alumni UGM Yogyakarta
PERADA
INFO BUKU
Mencari Akar Munculnya Kekerasan Judul Penulis Penerbit Tahun Tebal Harga
: Banalitas Kekerasan : Rieke Diah Pitaloka : Koekoesan, Jakarta : I, Desember 2010 : 113 + xvi halaman :-
B
om bunuh diri yang dilakukan Muhammad Syarif pada Jumat (15/4) di sebuah masjid membuat mata hati kita bertanya, mengapa dia sudi melakukan tindakan biadab yang melukai beberapa orang itu, dengan menanggalkan tempat yang dikeramatkan oleh ajaran agama yang dipelukanya sendiri: masjid. Sakralitas tempat ibadah, dalam tindakan “teror gaya baru” itu, luntur dalam barisan nada tragis dan ironis. Ada yang kemudian menyebut Syarif telah gila, dan ada juga yang menyatakan ini sebuah teror yang dibuat oleh “musuh”. Kalau benar yang dilakukan oleh pelaku muncul secara sadar, maka, ini adalah bagian dari apa yang disebut Hannah Arendt (1906-1975), sebagai banality of evil (Banalitas Kekerasan), seperti diulas panjang dalam buku berjudul Banalitas Kekerasan karya Rieke Diah Pitaloka ini. Penulis menyatakan, orang sudi melakukan kekerasan karena telah kehilangan daya menilai secara kritis yang didukung oleh situasi berpikir amat dangkal. Dengan berpijak pada analisis yang digunakan Hannah Arendt, Pitaloka memetakan akar kekerasan yang mewarnai sejarah bangsa dari sejak awal merdeka hingga kini. Ideologi yang kemudian dijadikan tempat pelarian manusia-manusia
«
Buku ini mengajak pembaca untuk menalar secara logis setiap aksi kekerasan, baik yang dilakukan oleh penguasa maupun rakyat sipil. Logika kekerasan ternyata hanya bisa ditemukan dalam penciptaan kekerasan lain yang lebih jahat.
»
modern untuk memenuhi kebahagian hasrat hidup dan untuk mendapatkan pengakuan status sosial kelompok itulah yang menurut penulis menjadi akar dominan penyebab tumpulnya berpikir dan menilai secara kritis atas sebuah peristiwa. Meyakini sebuah ideologi—semisal terorisme yang mengatas-namakan merebut kejayaan Islam masa lampau—bisa jadi tombo ati bagi masyarakat modern yang tertekan oleh ba-
nyak kekuatan borjuasi yang serakah di luar dirinya, dan kemudian menjadi apatis, apolitis yang melahirkan sikap anarkis. Apa pun akan dilakukan agar semua yang ada di luar dirinya selaras dengan paham ideologis yang diyakini. Disinilah berpikir dan beranalisis secara kritis diperlukan untuk menumbuhkan akal dan nurani. Kemampuan menilai secara kritis adalah kemampuan menilai secara khusus tanpa mengacu kepada berbagai perintah di luar dirinya (hlm. 92). Berpikir kritis akan melahirkan kesadaran dan nurani. Sehingga, ketika melakukan sesuatu, dia sadar konsekuensi. Itulah kesadaran dan nurani, yang menurut penulis, akan membawa pada efek pembebasan diri. Dengan berpikir kritis, tiap orang akan mengetahui, “ini salah” dan “itu benar”. Intinya, buku ini mengajak pembaca untuk menalar secara logis setiap aksi kekerasan, baik yang dilakukan oleh penguasa maupun rakyat sipil. Logika kekerasan ternyata hanya bisa ditemukan dalam penciptaan kekerasan lain yang lebih jahat. Banalitas Kekerasan dapat dihentikan kalau setiap kita mau mendengar suara nurani, dengan sadar tanpa terikat oleh perintah di luar diri kita, agama khususnya. Artinya, dia mau berdialog dengan dirinya sendiri sebelum bernegosiasi dengan keyakinan di luar dirinya. � Peresensi adalah M Abdullah Badri, nyantri di Universitas Konang, Semarang, peneliti di Idea Studies IAIN Walisongo Semarang.
Judul
: Sam Kok: Perang Siasat Vs Siasat Tiga Kerajaan Penulis : Andri Wang Penerbit : Gramedia Pustaka Utama Tahun : I, April 2011 Tebal : 300 halaman Harga : Rp60.000 Buku asli Roman Tiga Kerajaan atau lebih dikenal dengan Sam Kok ini ditulis dalam bahasa klasik Tiongkok kuno yang terdiri dari 120 bab dan 600.000 lebih kata-kata yang tidak mudah dibaca habis sekaligus. Tak dapat dimungkiri buku yang sangat tebal ini telah menjadi salah satu novel paling termahsyhur dan paling penting dalam literatur klasik Tiongkok dan diterjemahkan ke berbagai bahasa dengan berbagai variasinya. Novel yang ditulis Luo Guan Zhong ini mengisahkan peperangan tiga negara Wei, Shu, dan Wu. Selain memunyai nilai sastra dan sejarah yang tinggi, novel ini juga sarat dengan ilmu strategi dan siasat yang mengagumkan dan tak lekang waktu. Dari ratusan peperangan besar atau kecil itulah kita bisa belajar berbagai taktik dan strategi yang bisa kita gunakan dalam membangun dan mengembangkan bisnis maupun kehidupan kita. �
Pemimpin Redaksi: M Selamet Susanto Wakil Pemimpin Redaksi: Adi Murtoyo Asisten Redaktur Pelaksana: Adiyanto, Khairil Huda, Suradi SS, Yoyok B Pracahyo, Alma Silvana Hasiani Tobing. Redaktur: Antonius Supriyanto, Dhany R Bagja, Marcellus Widiarto, M Husen Hamidy, Sriyono Faqoth. Asisten Redaktur: Ade Rachmawati Devi, Ahmad Puriyono, Budi, Mas Edwin Fajar, Nala Dipa Alamsyah, Ricky Dastu Anderson, Sidik Sukandar. Reporter: Agung Wredho, Agus Supriyatna, Benedictus Irdiya Setiawan, Bram Selo, Citra Larasati, Dini Daniswari, Doni Ismanto, Eko Nugroho, Hansen HT Sinaga, Haryo Brono, Haryo Sudrajat, Irianto Indah Susilo, Muchammad Ismail, Muhammad Fachri, Muslim Ambari, Nanik Ismawati, Rahman Indra, Setiyawan Ananto, Tya Atiyah Marenka, Wachyu AP, Xaveria Yunita Melindasari, Yudhistira Satria Utama Koresponden: Budi Alimuddin (Medan), Noverta Salyadi (Palembang), Agus Salim (Batam), Henri Pelupessy (Semarang), Eko Sugiarto Putro (Yogyakarta), Selo Cahyo Basuki (Surabaya) Bahasa: Yanuarita Puji Hastuti, Fadjar Yulianto Desain Grafis: Yadi Dahlan. Penerbit: PT Berita Nusantara Direktur Utama: M Selamet Susanto Direktur: Adi Murtoyo. Managing Director: Fiter Bagus Cahyono Manajer Iklan: Diapari Sibatangkayu Senior Sales Manager: Andhre Rahendra Adityawarman Manajer IT: Parman Suparman Asisten Manajer Sirkulasi: Turino Sakti Asisten Manajer Distribusi: Firman Istiadi Alamat Redaksi/Iklan/Sirkulasi: Jalan Wahid Hasyim 125 Jakarta Pusat 10240 Telepon: (021) 3152550 (hunting) Faksimile: (021) 3155106. Website: www.
koran-jakarta.com E-mail: redaksi@koran-jakarta.com
Tarif Iklan: Display BW Rp 28.000/mmk FC Rp 38.000/mmk, Advertorial BW Rp 32.000/mmk FC Rp 40.000/mmk, Laporan Keuangan BW Rp 17.000/mmk FC Rp 32.000/mmk, Pengumuman/Lelang BW Rp 9.000/mmk, Eksposure BW Rp 2.000.000/kavling FC Rp 3.000.000/kavling, Banner Halaman 1 FC Rp 52.000/mmk, Center Spread BW Rp 35.000/mmk FC Rp 40.000/mmk, Kuping (Cover Ekonomi & Cover Rona) FC Rp 9.000.000/Kav/Ins Island Ad BW Rp 34.000/mmk FC Rp 52.000 Obituari BW Rp 10.000/mmk FC Rp 15.000/mmk, Baris BW Rp 21.000/baris, Kolom BW Rp 25.000/mmk, Baris Foto (Khusus Properti & Otomotif ) BW Rp 100.000/kavling
Wartawan Koran Jakarta tidak menerima uang atau imbalan apa pun dari narasumber dalam menjalankan tugas jurnalistik
MONDIAL
®
Demonstrasi Suriah
Elite Politik Tinggalkan Bashar Al Assad NIKOSIA – Presiden Suriah Bashar Al Assad akan menghadapi kenyataan yang semakin menyulitkan dirinya. Bahkan kepercayaan pihak elite politik di negara itu terhadap pihak keamanan negara itu makin luntur. Sebanyak 233 anggota Partai Baath, yang berkuasa di Suriah, mengundurkan diri dari organisasi itu, Rabu (28/4). Langkah itu merupakan protes aksi pasukan keamanan Suriah dalam menumpas para pemprotes yang berakibat jatuhnya korban tewas. Menurut para aktivis HAM dan banyak saksi, sekitar 500 orang tewas dalam aksi penumpasan oleh pasukan keamanan sejak protes meletus di negara tersebut. Tetapi kenyataannya, pemerintah Suriah menyatakan bahwa korban tewas itu hanya puluhan orang. Suriah, sejak pertengahan bulan Maret, dilanda aksi protes yang belum pernah terjadi sebelumnya. Sementara itu, kelompok terakhir yang mengundurkan diri dari Partai Baath adalah anggota dari dari wilayah Houran di Kota Daraa, wilayah bagian selatan Suriah. Sebelumnya, 30 anggota partai itu dari Kota Banias, yang dilanda kekerasan di Suriah barat laut, sudah lebih dulu mengundurkan diri. Anggota Partai Baath dari Banias yang mengundurkan diri mengecam penyerbuan ke rumahrumah dan penembakan secara membabi buta terhadap penduduk, rumah, masjid, dan gereja. Pemerintah Suriah, belakangan ini, mengumumkan serangkaian langkah reformasi sebagai bagian dari upaya menenangkan pemprotes. Hal yang dilakukan itu juga termasuk pembebasan tahanan dan rencana undang-undang baru mengenai media dan perizinan bagi partai politik, serta mencabut undang-undang darurat. � eka/AFP/AR-1
Jumat
29 APRIL 2011
Konflik Thailand - Kamboja I Perundingan Soal ToR Capai Kemajuan
Jalan Damai Terbuka PENGUNGSI l Pengungsi Kamboja yang tinggal di wilayah dekat perbatasan dengan Thailand beristirahat di Samrong, Provinsi Oddar Meanchey, Rabu (28/4). Mereka berhasil dievakuasi dari zona perang. Memasuki hari ketujuh, baku tembak di perbatasan Thailand dan Kamboja masih berlangsung hingga menewaskan 15 korban jiwa. AFP/TANG CHHIN SOTHY
Keterlibatan ASEAN dalam perundingan damai adalah sesuatu yang baik dan bahkan diperlukan. JAKARTA – Thailand, Kamis (28/4), setuju mediasi Indonesia sebagai ketua ASEAN untuk menyelesaikan pertikaian perbatasan dengan Kamboja. Sementara itu, gencatan senjata antarmiliter ThailandKamboja akhirnya tercipta sehingga membuka jalan untuk mengakhiri pertikaian kedua pihak yang telah menewaskan sedikitnya 14 orang. Kesediaan Thailand berunding ini tercapai dalam pertemuan antara Menteri Luar Negeri (Menlu) Indonesia Marty Natalegawa dengan Menlu Thailand Kasit Piromya di Gedung Pancasila, Kementerian Luar Negeri Indonesia, Jakarta, Kamis siang. Kepada pers Marty menyatakan, Kasit telah menegaskan padanya bahwa Pemerintah
Thailand tetap bertekad menyelesaikan pertikaiannya dengan Kamboja melalui jalan damai. Thailand juga berharap, Indonesia dapat menjadi fasilitator perundingan damai itu. “Pemerintah Thailand sangat mengharapkan peranan Indonesia, dan ASEAN, memfasilitasi penyelesaian permasalahan negaranya dengan Kamboja,” kata Marty. Thailand dan Kamboja adalah anggota ASEAN. Thailand dan Kamboja saling berselisih paham mengenai bentuk perundingan damai yang harus digelar. Thailand ingin perundingan itu cukup bersifat bilateral, Thailand dengan Kamboja saja, sedang Kamboja meminta perundingan itu dimediasi pihak ke-3, yaitu ASEAN.
Marty mengutip penjelesan Kasit itu bahwa tidaklah berarti ASEAN tidak boleh campur tangan. Tidak menjadi soal bagi Thailand untuk berunding dengan Kamboja lewat mediasi Indonesia. “Pendek kata, ketika mereka mengatakan yang namanya (penyelesaian) bilateral, itu bukan berarti mereka mengesampingkan peranan ASEAN karena Thailand dan Kamboja bagian dari keluarga besar ASEAN, sehingga keterlibatan ASEAN itu sesuatu yang baik dan bahkan diperlukan,” tegas Marty. Titik temu inilah yang menurut Marty akan segera disampaikannya pada Kamboja. Marty menambahkan, ia dan Kasit mencapai kemajuan dalam perundingan mengenai ToR (Terms of References/kerangka panduan misi) tim peninjau Indonesia. Katanya, salah satu yang terpentingnya dicapai adalah adanya kesepakatan dari lingkup wilayah peninjauan (area
of coverage) tim itu. Tim bisa segera dikirim sesudah ToR itu diselesaikan. Konflik Kamboja-Thailand akan menjadi salah satu tema pembahasan, formal maupun informal, dalam Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN, pada 7 hingga 8 Mei di Jakarta. Sementara itu di lokasi pertempuran, Thailand dan Kamboja pada Kamis akhirnya sepakat gencatan senjata. Pertikaian antarmiliter kedua negara hingga Kamis menewaskan sedikitnya 14 orang (6 tentara Thailand, 8 tentara Kamboja), sehingga 75.000 warga sipil mengungsi. Thailand juga menyatakan 1 warga sipilnya tewas akibat pertempuran itu. Dunia internasional, termasuk Indonesia, China, Amerika Serikat, Perserikatan Bangsa-Bangsa, dan bahkan terakhir Uni Eropa, telah menyerukan agar kedua pihak segera menghentikan baku tembak. � dng/I-1
5
LINTAS NEGARA Pasukan Khadafi Dipukul Mundur MISRATA – Pemberontak atau oposisi Libia berjuang untuk menguasai bandara Misrata, hari Kamis (28/4), setelah mereka berhasil memukul mundur pasukan Moamar Khadafi dari kota itu. Sementara itu, panel penyelidik Badan HAM PBB yang sudah tiba di Libia mengatakan mereka yakin kemenangan adalah “sangat dekat” bagi mereka di kota pelabuhan strategis. “Pejuang kemerdekaan kami berhasil mengalahkan tentara Khadafi dengan memaksa mereka keluar dari Misrata,” kata Ketua Komite Transisi Lokal Khalid Azwawi pada konferensi pers, Rabu malam. Para pemberontak yang didukung oleh serangan udara NATO mengatakan pasukan Khadafi berhasil dipukul mundur dan kini mereka berada jauh di luar jangkauan rudal mereka sendiri. Kota itu sebelumnya sudah dikepung selama lebih dari tujuh minggu. Pertempuran berlanjut sekitar bandara Misrata di Kamis pagi, menurut para pemberontak. Pasukan Khadafi kini terkonsentrasi di sekitar bandara beberapa kilometer barat kota itu. Kepala pemberontak BetAlmal Ibrahim mengatakan bahwa itu adalah hasil kerja sama mereka dengan NATO. “Kami berusaha membersihkan daerah ini di pinggiran kota yang diguncang oleh ledakan terus-menerus pada Rabu malam oleh gempuran misil dan roket yang jatuh secara acak,” tambahnya. Kawan-kawan pemberontak yang membela Zintan di barat daya pegunungan Tripoli juga berhasil mendorong keluar pasukan Khadafi yang sebelumnya membombardir kota dengan minimal 20 roket. Serangan sebelum mundur itu melukai tiga orang dan merusak sebuah rumah sakit. Sementara itu, perwakilan 61 suku di berbagai penjuru Libia hari Rabu mendesak Khadafi mundur, demikian pernyataan bersama yang disiarkan oleh penulis Prancis, Bernard-Henri Levy. � eka/AFP/AP/AR-1
» Serangan Tornado
REUTERS/MARVIN GENTRY
Beberapa warga kota Pratt, di kawasan pedesaan Bir» mingham, Alabama, sedang memeriksa puing-puing rumah mereka yang hancur akibat diserang badai atau tornado di sebagain kota itu, Kamis (28/4). Tornado beberapa waktu belakangan ini menghantam kawasan selatan Amerika Serikat dan mengakibatkan sedikitnya 185 orang tewas.
6
MEGAPOLITAN
Jumat
29 APRIL 2011
Dana Nasabah l Jumlah Tersangka Bisa Bertambah
Rekening Direktur Elnusa Diblokir Penyidik terus menelusuri rekening milik tersangka kasus pembobol rekening PT Elnusa Tbk di Bank Mega. Lima rekening milik dua tersangka telah diblokir. JAKARTA – Kepolisian Daerah Metro Jaya menelusuri aset PT Elnusa di lima rekening milik tersangka. Penyidik juga menelusuri keterlibatan sejumlah direktur Bank Mega Tbk dalam kasus pembobolan dana deposito anak perusahaan PT Pertamina sebesar 111 miliar rupiah itu. “Semua rekeningnya berada di salah satu bank pemerintah,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Polisi Baharudin Djafar di Jakarta, Kamis (28/4). Baharudin mengatakan penyidik menelusuri satu rekening milik tersangka yang juga Direktur Keuangan Elnusa, Santun Nainggolan (SN), dan empat rekening atas nama tersangka I Direktur PT Discovery berinisial ICL. Pihak kepolisian, kata dia, telah memblokir kelima rekening milik para tersangka itu. Namun, penyidik belum mengetahui nominal uang pada lima rekening milik tersangka tersebut. “Mudah-mudahan print out-nya segera diterima penyidik sehingga bisa mengetahui besarannya,” ujarnya. Untuk memudahkan penelusuran aset Elnusa, penyidik bekerja sama dengan Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK). Terkait kemungkinan keterlibatan direksi Bank Mega, Baharudin mengatakan, penyidik akan fokus pada standard operating procedure (SOP) pencairan deposito di bank yang dikendalikan oleh Grup Para tersebut.
“Pemeriksaan terhadap tiga karyawan Bank Mega Cabang Pembantu Jababeka, Cikarang, Bekasi, difokuskan pada SOP. Akan ditelusuri apakah pencairan dana telah sesuai dengan mekanisme serta diketahui dan disetujui direksi,” ungkapnya. Saat ini, pejabat Bank Mega yang sudah dijadikan tersangka adalah Itman Harry Basuki (IHB), Kepala Cabang Bank Mega Jababeka. Selain IHB, pe-
DOK KJ
Baharudin Djafar
nyidik telah menetapkan lima tersangka lain, yakni Direktur Keuangan PT Elnusa Santun Nainggolan, Direksi PT Discovery berinisial ICL, Komisaris PT Harvestindo Asset Management (HAM) berinisial HG, Richard Latief (RL) yang diduga sebagai otak pelaku, dan staf PT HAM berinisial ZUL. Baharudin menyatakan para tersangka diduga membagi-bagikan 20 persen dari dana hasil pembobolan deposito El-
KORAN JAKARTA
®
» Benda Mencurigakan
nusa. Sisanya, 80 persen, digunakan untuk investasi saham. Menurut Baharudin, tersangka baru bisa saja ditetapkan lagi oleh polisi bila ditemukan mekanisme proses pencairan deposito yang tidak sesuai. Kasus Malinda Kepala Bagian Penerangan Umum Mabes Polri Kombes Boy Rafli Amar mengatakan penyidik telah menyita dan memblokir rekening bank milik tersangka Andika Gumilang, 23 tahun, yang disebut-sebut sebagai suami siri Inong Malinda alias Malinda Dee, pembobol dana nasabah Citibank sebesar 17 miliar rupiah. “Hasil pemeriksaan menunjukkan bahwa rekening tabungan Andhika digunakan untuk menerima aliran dana senilai 311 juta rupiah. Dana itu kemudian dicairkan Andhika untuk membayar uang muka pembelian mobil mewah Hummer 3 warna putih keluaran tahun 2010,” jelasnya. Namun, Boy enggan menyebut nilai saldo terakhir rekening Andhika yang telah disita. Selain itu, lanjut Boy, dalam pemeriksaan ditemukan bukti adanya enam kartu tanda penduduk (KTP) atas nama Andhika dengan alamat berbedabeda. KTP tersebut berasal dari dua lokasi, yaitu Jakarta dan Cileungsi, Bogor, Jawa Barat. Secara terpisah, kuasa hukum Malinda Dee, Batara Simbolon, mengatakan tidak ada keterkaitan antara Malinda dan Andhika dalam kasus ini. ”Ibu Malinda bilang tidak ada keterlibatan Andhika dalam perkara ini karena uang yang diberikan ke Andhika adalah uang gaji dari hasil kerjanya,” kata Batara. � eko/Ant/P-2
KORAN JAKARTA/YUDHISTIRA SATRIA
Seorang petugas Gegana Polda Metro Jaya menghampiri sebuah benda berbentuk tabung yang diduga bom di Jalan Imam » Bonjol, sekitar Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta Pusat, Kamis (28/4). Benda mencurigakan tersebut akhirnya dievakuasi oleh tim Gegana untuk dilakukan penyelidikan. Berdasarkan hasil scan dan dilihat fisik ternyata bukan bahan peledak atau bom.
Kesehatan Lingkungan
WHO Dukung Jakarta Bebas Asap Rokok JAKARTA – Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mendukung tekad Pemprov DKI Jakarta membuat Ibu Kota bebas asap rokok melalui penerapan Perda Kawasan Dilarang Merokok (KDM). WHO menilai penerapan Perda Nomor 88 Tahun 2010 tentang KDM merupakan langkah strategis dan bijak untuk melindungi kesehatan warga Jakarta. Dukungan itu disampaikan perwakilan WHO untuk Indonesia, Khanchit Limpakarnjanarat, dalam acara “Jakarta Tobacco Free Initiative” di Balai Agung DKI Jakarta, Kamis (28/4). Ia menjelaskan satu dari
10 orang dewasa penduduk Indonesia meninggal karena tembakau. Berdasarkan data WHO, 80 persen kematian yang berhubungan dengan tembakau juga terjadi di negara berkembang lainnya. Khanchit memperkirakan bakal ada delapan juta kematian pada 2030 disebabkan rokok bila tak ada langkah pengendalian tembakau. “Penerapan Pergub KDM merupakan langkah strategis dan bijak untuk melindungi kesehatan warga Jakarta.” Direktur Jenderal Pengendalian Penyakit dan Kesehatan Lingkungan (P2KL) Kementerian Kesehatan RI Tjandra Yoga Aditama menjelaskan
jumlah kematian disebabkan rokok meningkat. Bahkan dari angka kematian di Indonesia, 35 persennya akibat mengonsumsi rokok. Kepala Badan Pengelola Lingkungan Hidup Daerah (BPLHD) DKI Jakarta Peni Susanti mengatakan walaupun Indonesia belum meratifikasi Konvensi Pengendalian Tembakau, Jakarta telah menjadi leader untuk mengamankan masyarakatnya dari bahaya tembako. BPLHD DKI, kata dia, telah memantau 249 gedung, baik gedung pemerintahan, mal, tempat ibadah, sarana pendidikan, maupun sarana kesehatan.
Dari hasil pantauan terhadap 249 gedung, 21 gedung atau 8 persen dikategorikan sangat baik dan 90 gedung (36 persen) dikategorikan baik. Sisanya, 52 gedung (21 persen), dikategorikan cukup dan 86 gedung (35 persen) masih dalam kondisi buruk. Pengelolaan gedung tersebut dikategorikan berdasarkan lima parameter, antara lain ada-tidaknya surat keputusan manajemen gedung tentang penetapan KDM di gedung, adanya tanda dilarang merokok dalam gedung, adanya petugas pelaksana pengawasan dilarang merokok, dan adanya sarana pengaduan. � mza/P-2
Hasil Kajian MUI
Pemahaman tentang Mbah Priok Harus Diluruskan JAKARTA — Tim Pengaji Kasus Makam eks Taman Pemakaman Umum (TPU) Dobo yang dibentuk oleh Majelis Ulama Indonesia (MUI) menemukan bukti atau fakta bahwa telah terjadi kekeliruan pemahaman masyarakat tentang makam Mbah Priok. Anggota tim ahli, JJ Rizal, meminta para tokoh agama untuk meluruskan kekeliruan pemahaman tersebut agar masyarakat tidak tersesat. “Harus ada pelurusan sejarah mengenai Mbah Priok. Kalau tidak, informasi yang diterima sebelumnya akan dianggap benar oleh masyarakat dan akan terjadi penyesatan,” kata Rizal dalam seminar “Tradisi Ziarah dalam Masyarakat Indonesia” yang dilaksanakan di UIN Syarif Hidayatullah, Ciputat, Tangerang Selatan, Banten, Kamis (28/4). Seperti diberitakan sebelumnya, pada 14 April 2010, eksekusi atas lahan eks TPU Dobo yang dimiliki secara sah oleh PT Pelindo berujung pada aksi anarkistis dan kekerasan. Tiga aparat satpol PP tewas, belasan lain terluka, dan kerugian materi mencapai puluhan miliar rupiah akibat bentrok antara massa yang ingin mempertahankan makam Mbah Priok dan aparat. Masyarakat ingin mempertahankan “Makam Keramat Mbah Priok”. Mereka meyakini Mbah Priok, yang bernama asli Habib Hasan Al Haddad jasadnya masih ada di TPU Dobo itu. Sementara itu, pemerintah mengatakan jasad Habib Hasan Al Haddad telah dipindahkan ke Semper. Rizal menjelaskan MUI tidak mencari pihak yang kalah atau yang menang dalam penelitiannya. Hasil penelitian tim menunjukkan bahwa Mbah Priok tidak lahir pada abad ke-17. Mbah Priok lahir pada tahun 1847 dan meninggal pada 1927 atau dalam usia 80 tahun. Para ahli waris menyebut Habib Hasan Al Haddad lahir tahun 1727, meninggal dalam perjalanan ke Batavia pada 1756, atau dalam usia 29 tahun. Sedangkan di pohon silsilah yang dikeluarkan Rabithah
KORAN JAKARTA/ZAKI
DISKUSI TRADISI ZIARAH l Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah menyelenggarakan diskusi tentang “Tradisi Ziarah dalam Masyarakat Indonesia”, di UIN Ciputat, Tangerang Selatan, Banten, Kamis (28/4). Alawiyah, perkumpulan para habib, disebutkan Habib Hasan Al Haddad lahir 1874 dan meninggal 1927. “Ini dikuatkan dengan hasil wawancara dengan keluarga dan kerabat Habib Hasan di Palembang dan Jakarta yang dilakukan Yayasan Makam Keramat Kampung Bandan,” tegas Rizal. Selain itu, yang harus dijelaskan adalah makam Habib Hasan Al Haddad. Makam itu telah dipindah ke Semper dari TPU Dobo. Pemindahan dilakukan pada 1997. MUI dalam mengaji kasus Mbah Priok ini melakukan studi secara komprehensif. Selain melakukan studi teks (bayani), MUI juga melakukan studi empiris. Inilah kali pertama MUI menggunakan dua pendekatan sekaligus untuk mengaji sesuatu perkara yang hasilnya akan menjadi rekomendasi politis dan dasar penetapan fatwa. Bayani digunakan MUI untuk mencari kebenaran sosok Habib Hasan Al Haddad dalam peta penyebaran Islam di Indonesia, khususnya Jakarta, sedangkan tahqiq atau studi empiris dipakai untuk memastikan apakah jenazah Habib Hasan Al Haddad masih ada di tempatnya sejak kali pertama dimakamkan. Penelitian dimulai 1 Juni sampai 31 Juli.
Ritual Ziarah Sementara itu, dikaitkan dengan ritual ziarah yang biasa dilakukan olah kebanyakan masyarakat terhadap makam seorang tokoh agama, Guru Besar UIN Syarif Hidayatullah, Bambang Pranomo, menilai tradisi ziarah itu tidak bisa dihilangkan dalam budaya Indonesia. “Adanya penyimpangan seperti pengultusan, melakukan menyembahan, ataupun meminta kepada makam adalah tugas pemuka agama dan pemerintah, tokoh masyarakat dan juga mahasiswa, untuk meluruskannya Tidak hanya itu, hendaknya di tempat ziarah dipasang pengumuman kalau tidak boleh meminta kepada makam, memintalah kepada Sang Khalik,” kata Bambang. Sedangkan terkait dengan pengeramatan makam, Pembantu Rektor Bidang Akademik UIN Syarif Hidayatullah, Jamhari, mengatakan itu adalah hal yang abstrak sehingga tidak bisa diteliti dengan akal sehat. “Tapi secara umum yang disebut orang kramat adalah orang soleh, memunyai pengetahuan agama yang mendalam. Tapi jangan salah, dari penelitian saya, ada orang yang hanya biasa-biasa saja bisa menjadi orang kramat. Ini keistimewaan seseorang yang diberikan oleh Yang Kuasa,” kata Jamhari. � mzi/AR-1
KORAN JAKARTA
SPORT
®
Djokovic Samai Rekor Lendl BELGRADE – Petenis peringkat dua dunia, Novak Djokovic, berhasil memperpanjang rantai kemenangannya menjadi 25 kali musim ini. Keberhasilan petenis asal Serbia ini diraih setelah mengalahkan petenis kualifikasi asal Rumania, Adrian Ungur, pada putaran kedua turnamen tanah liat ATP Serbia Terbuka, Kamis (27/4) dini hari WIB. Dengan rekor kemenangan ke-25 tersebut, Djokovic mencatatkan rekor awal terbaik dalam musim kompetisi tur ATP sejak Ivan Lendl pada 1986. Bermain di depan pendukungnya, Djokovic mengucapkan rasa terima kasihnya atas dukungan terhadap dirinya. Pada laga yang berlangsung kurang dari 70 menit itu, juara Australia Terbuka ini mengalahkan Ungur straight set 6-2, 6-3. “Saya ingin berterima kasih kepada penonton yang hadir dalam pertandingan di bawah guyuran hujan ini. Hal yang paling indah adalah bermain di hadapan pendukung sendiri. Saya kehilangan servis pada game kelima set pertama, tetapi ini pertandingan pertama saya pada lapangan tanah liat,” ujar Djokovic seusai pertandingan tersebut. Selanjutnya, pada babak perempat final yang berlangsung Jumat (28/6), petenis berusia 23 tahun itu akan berhadapan dengan petenis Slovenia, Blaz Kavcic. Menghadapi lawannya tersebut, Djokovic berambisi untuk melakukan balas dendam setelah dia pernah dikalahkan lawannya itu ketika berusia 14 tahun. “Ini kesempatan saya untuk membalas,” ujarnya. Menjelang digelarnya ATP Serbia Terbuka, Djokovic berujar kalau dirinya sangat yakin bisa melalui ujian terberat dengan mengalahkan Rafael Nadal di lapangan tanah liat, yang merupakan lapangan favorit petenis peringkat satu dunia asal Spanyol tersebut. Djokovic, yang awal bulan ini terpaksa menarik diri dari Monte Carlo Masters akibat cedera lutut, merasa tidak terbebani oleh rekor pada awal musim ini. Sejak awal musim ini, Djokovic telah memenangi gelar Australia Terbuka, Dubai, dan Indian Wells. Ia adalah pemain kunci bagi Serbia karena untuk kali pertama meraih gelar Piala Davis di Belgrade, Desember lalu. � ben/AFP/S-1
Novak Djokovic AFP/ANDREJ ISAKOVIC
HASIL & JADWAL NBA Kamis (28/4) WIB Miami Heat
97 vs
91
San Antonio
110 vs
103
Philadelphia Memphis
Oklahoma City
100 vs
97
Denver Nuggets
Jumat (29/4) WIB Atlanta Hawks
vs
Orlando Magic
New Orleans Hornets
vs
L. A. Lakers
Portland Trailblazers
vs
Dallas Mavericks
Jumat
29 APRIL 2011
Dramatis, Spurs Selamat Secara dramatis nasib San Antonio Spurs terselamatkan di game ke-5. Namun, Spurs masih menjalani laga penentuan di markas Memphis Grizzlies. SAN ANTONIO – Kemenangan susah payah atas Memphis Grizzlies pada laga ke-5, Kamis (28/4) WIB, memperpanjang langkah San Antonio Spurs di babak pertama playoff NBA. Lewat drama over time, Spurs lolos dari lubang jarum dengan kemenangan 110-103. Kendati bertanding di kandang sendiri, AT & T Center, Spurs nyaris tersungkur. Mengawali pertandingan dengan baik dengan keunggalan 20-14 di kuarter pertama bahkan melebar menjadi 50-42 di akhir kuarter kedua, tetapi kondisi itu gagal dipertahankan. Grizzlies mampu bangkit pada kuarter ketiga dan malah berbalik unggul 68-65. Duel di kuarter terakhir berlangsung lebih sengit. Menjelang akhir laga, Grizzlies unggul 97-94 dan sudah siap untuk merayakan kemenangan. Namun, keberuntungan belum berpihak kepada tim urutan kedelapan di musim reguler tersebut. Nasib sial terjadi. Tembakan tiga angka dari Gary Neal bersamaan dengan bel berbunyi membuat Spurs mampu menyamakan skor menjadi 97-97 sehingga memaksakan digelarnya perpanjangan waktu (over time). Tragisnya, selama perpanjangan waktu berlangsung, Grizzlies justru seperti kehabisan daya untuk menambah perolehan poin. Akhirnya, Spurs berhasil menutup pertandingan penting ini dengan skor 110-103. Kendati menang, Spurs masih tertinggal 2-3 dari Grizzlies. Manu Ginobili menjadi pencetak angka terbanyak bagi Spurs. Pemain asal Argentina itu mengumpulkan 33 poin pada pertandingan ini. Sementara itu, Tony Parker menambah dengan torehan 24 poin, empat di antaranya dicetak pada babak perpanjangan waktu. “Pelatih menerapkan sebuah strategi yang sangat gemilang. Tim Duncan menutup pergerakan lawan dengan baik,” ungkap Gary Neal, salah satu bintang Spurs di laga tersebut. Dari kubu Grizzlies, Zach Randolph menjadi mesin pengumpul angka terbanyak dengan mencetak 26 poin dan 11 rebounds, disusul Mike Conley dengan torehan
Valentino Rossi REUTERS/MARCELO DEL POZO
“The Doctor” Berambisi Raih Podium di Estoril
AFP/ JED JACOBSOHN
SPURS MENANG I Bintang San Antonio Spurs, Manu Ginobili (20) berusaha memasukkan bola ke ring saat diadang pemain Memphis Grizzlies, Zach Randolph (50) pada game ke-5 babak playoff putaran pertama NBA Wilayah Barat di AT&T Center, San Antonio, Texas, Kamis (28/4) WIB. Di laga itu, Spurs menang 110-103. 20 poin, sedang Sam Young menambah lewat penghasilan 18 poin. Walaupun kalah, Grizzlies masih berpeluang untuk lolos ke semifinal Wilayah Barat, sekaligus menyingkirkan tim favorit juara Spurs. Pasalnya, Randolph dan kawan-kawan giliran akan menjamu Spurs di pertandingan laga ke-6 pada Sabtu (30/4) WIB nanti. Di pertandingan lainnya, Oklahoma City Thunder memastikan satu tiket ke babak semifinal Wilayah Barat. Tiket diraih setelah Kevin Durant dan kawan-kawan berhasil menumbangkan Denver Nuggets 100-97. Skor akhir adalah 4-1. Thunder masih menanti pemenang antara Spurs vs Grizzlies sebagai lawan di semifinal nanti. Heat Bertemu Celtics Dari wilayah Timur, Miami Heat untuk pertama kali sejak 2006, berhasil menembus babak semifinal Wilayah
Timur NBA. LeBron James dan kawan-kawan akan menghadapi finalis musim lalu, Boston Celtics. Tiket ke semifinal diraih Heat setelah menyudahi perlawanan Philadelphia 763ers pada laga ke-5 babak playoff NBA dengan skor 97-91. Dwyane Wade menjadi top scorer dengan mencatat 26 poin, lalu Chris Bosh 22 poin dan 11 rebounds, sedang James menambah 16 poin dan 10 rebounds. Ini merupakan keberhasilan pertama Heat di babak playoff NBA sejak 2006, ketika Heat memenangi kompetisi basket NBA. “Kami memang sudah siap menghadapi tekanan seperti ini,” tegas Wade. Namun Heat tidak mudah mendapatkan tiket ke babak semifinal. James dan kawan-kawan mendapatkan perlawanan sengit dari Sixers hingga pertandingan berakhir. Meski kalah, pelatih
Sixers Doug Collins mengaku puas dengan performa anak asuhnya. “Kami bertarung hingga titik darah penghabisan. Seperti yang pernah saya katakan, itu yang akan kami lakukan,” ujar Collins menanggapi kekalahan timnya tersebut. Dari kubu Sixers, Andre Iguodala dan Elton Brand menjadi penyumbang angka terbanyak dengan sama-sama menghasilkan 22 poin. Thaddeus Young menambah lewat torehan 13 poin bagi timnya. Kemenangan ini membuat skor akhir menjadi 4-1 untuk Heat. Heat selanjutnya akan menantang lawan tangguh Celtics pada babak semifinal Wilayah Timur. Kevin Garnett dan kawan-kawan lebih dulu lolos setelah menyudahi perlawanan New York Knicks dengan skor 4-0. Laga pertama semifinal antara Heat vs Celtics digelar di AmericanAirlines Arena pada 1 Mei mendatang. � ben/Rtr/AFP/S-1
Sektor Tunggal Kembali Terpuruk NEW DELHI – Sektor tunggal kembali terpuruk. Indonesia kini hanya bergantung pada pemain senior, Taufik Hidayat, di turnamen India Terbuka Super Series di New Delhi, Kamis (28/4). Kondisi itu terjadi setelah dua tunggal putri Lindaweni Fanetri kalah oleh unggulan ketiga asal Korea Selatan, Bae Youn Joo, 15-21, 10-21 dan Aprilia Yuswandari menyerah di tangan unggulan ketujuh Yao Jie dari Belanda 10-21, 21-19, 10-21. Taufik Hidayat menjadi satusatunya pemain tunggal Merah-Putih yang masih bertahan dengan membukukan tempat di babak delapan besar setelah menundukkan pemain India P Kashyap 21-17, 21-19, untuk bertemu unggulan keenam Park Sung Hwan dari Korsel. Sebelumnya, pada babak pertama, tunggal putra-putri Indonesia bertumbangan. Simon Santoso takluk di tangan pemain Jepang, Takuma Ueda, 21-13, 2220. Dionysius Hayom Rumbaka kandas di tangan Hyun Il Lee (Korsel), 21-16, 21-19 dan Sony Dwi Kuncoro tumbang di tangan pemain tuan rumah, Sourabh
7
Verma, 21-18, 21-19. Di tunggal putri, Adrianti Firdasari takluk dari Eriko Hirose, 18-21, 21-8, 2116 dan tunggal putri Singapura, Juan Gu, menang atas Maria Febe Kusumastuti 21-11, 21-11. Untungnya, keterpurukan di sektor tunggal tersebut tak terjadi di sektor ganda putra maupun ganda campuran. Pasangan muda Angga Pratama-Ryan Agung Saputra mulai menapaki kesuksesan setelah untuk pertama kalinya mencapai perempat final turnamen Super Series seusai mengalahkan sesama ganda pelatnas Bona Septano-Mohammad Ahsan di India Terbuka, Kamis. Angga-Ryan, pasangan peringkat 45 dunia, bangkit dari ketertinggalan untuk mengalahkan unggulan kedua Bona-Ahsan, 1621, 21-16, 21-15 pada babak 16 besar turnamen yang berlangsung di New Delhi tersebut. “Permainan mereka tadi sedang bagus-bagusnya, mereka juga lebih menguasai lapangan karena sudah sempat main sebelumnya,” kata Bona tentang kekalahannya. Kemenangan tersebut membawa Angga-Ryan maju ke perempat
Taufik Hidayat AFP/ MANAN VATSYAYANA
final untuk bertemu unggulan keenam asal Jepang Naoki Kawamae-Shoji Sato yang mengalahkan Chan Peng Soon/Tan Wee Kiong dari Malaysia juga dalam tiga game 21-15, 20-22, 21-15. Pasangan Rendy Sugiarto-Afiat Yuris Wirawan juga meraih tempat pada babak delapan besar setelah menang atas pasangan tuan rumah unggulan delapan Rupesh KumarSanave Thomas 21-19, 21-12. Semifinalis India GP Gold ta-
hun lalu itu akan memperebutkan satu tempat di semifinal dengan pasangan unggulan keempat asal Jepang, Hirokatsu HashimotoNoriyasu Hirata yang menyisihkan ganda putra Thailand Patipat Chalardchaleam-Nipitphon Puangpuapech 21-9, 21-15. Pasangan unggulan ketiga Alvent Yulianto-Hendra Aprida Gunawan juga maju ke ke perempat final setelah mengantungi kemenangan 12-21, 21-15, 21-16 atas
pasangan Malaysia Mohd Zakry Abdul Latif-Hoon Thien How. Di ganda campuran, empat pasangan Indonesia masih bertahan dengan dua di antaranya akan bertarung memperebutkan satu tempat di semifinal. Pasangan unggulan keempat Tontowi Ahmad-Liliyana Natsir yang baru bertanding setelah mendapat bye pada putaran pertama menang 21-8, 1621, 21-14 atas pasangan Korea Cho Gun Woo-Kim Min Seo. Selanjutnya, mereka akan bertemu mantan seniornya di Cipayung Nova Widianto-Vita Marissa pada perempat final setelah NovaVita membukukan kemenangan atas pasangan Korea lainnya Kim Sa Rang-Jang Ye Na 21-12, 21-15. Dua ganda campuran Pelatnas lainnya yang juga maju ke perempat final adalah unggulan ketujuh Muhammad Rijal-Debby Susanto dan unggulan ketiga Fran Kurniawan-Pia Zebadiah. Pelatih ganda campuran Pelatnas Richard Mainaky mengaku cukup puas dengan penampilan tiga ganda campuran Pelatnas yang berhasil mencapai target perempat final. � ben/Ant/S-1
ESTORIL – Pebalap andalan Ducati Valentino Rossi optimistis bisa mengakhiri paceklik podium di Sirkuit Estoril, Portugal, akhir pekan ini. Terlebih, ia telah tiga pekan beristirahat setelah ditundanya GP Jepang karena bencana alam gempa bumi dan tsunami. Pebalap asal Italia itu mengaku telah fit untuk menghadapi pertarungan di lintasan seraya berharap balapan di Estoril nanti tidak turun hujan. Dalam dua seri yang telah digelar, Rossi belum bisa naik podium. Bahkan, di seri kedua di Jerez lalu, “The Doctor” sempat mengalami insiden dengan Casey Stoner yang membuatnya hanya finis di urutan kelima. Sedangkan, nasib baik sedikit memihak rekan satu timnya, Nicky Hayden, yang berhasil mengakhiri balapan di peringkat ketiga. “Dengan penundaan GP Jepang, kami sudah tiga pekan tanpa balapan. Jadi saya bisa beristirahat untuk sementara waktu setelah melakukan tes (Ducati) GP 12 di Jerez. Meskipun saya juga terus berlatih untuk membantu memulihkan kondisi fisik saya,” ujar Rossi seperti dikutip Reuters, Kamis (28/4). Rossi menyebut Estoril sebagai salah satu seri yang dinantikannya. “Sekarang kami pergi ke Estoril sebuah trek yang cukup menyenangkan. Kami akan terus meningkatkan setting GP12 pada sesi uji coba hari Senin. Kondisi cuaca sering tidak terduga di Estoril karena daerah ini sangat berangin dan dekat dengan laut yang membuat cuaca bervariasi terutama di musim semi,” jelas Rossi. Senada dengan Rossi yang berharap balapan di Estoril nanti berlangsung lancar, rekan satu timnya di Ducati, Nicky Hayden, juga mengusung harapan tinggi bisa mendapatkan hasil seperti yang diharapkan dengan trek kering. Hayden memang dalam kepercayaan diri tinggi jelang GP Portugal akhir pekan nanti, berkaca dari hasil bagus yang ditorehkannya pada seri kedua di Jerez, 3 April lalu. “Kami telah tiga pekan beristirahat sebelum ke Portugal. Tampaknya ini waktu yang lama. Jadi saya tidak sabar segera kembali ke tim,” ujar “The Kentucky Kid”. � ben/Rtr/S-1
Irene Kharisma Sukandar ANTARA/ ANDIKA WAHYU
Palembang Rebut Posisi Lima Asian Cities JAKARTA – Tim Palembang memenuhi target Pengurus Besar Persatuan Catur Indonesia (PB Percasi) dengan merebut posisi lima pada kejuaraan catur beregu se-Asia (Asian Cities) ke-17 di Jakarta, Kamis (28/4). Sedangkan tim Shi Jiazhuang dari China merebut gelar juara. Palembang berhasil mengunci posisi lima besar setelah pada hari terakhir (babak sembilan) kemarin hanya mampu mengumpulkan 11 poin akibat menelan kekalahan dari tim Sharjah dengan skor 1-3. Sedang perwakilan Indonesia lainnya, tim Jakarta juga dengan 11 poin (kalah baik hasil keseluruhan dibanding Palembang dan Tagaytai), berada di posisi enam setelah ditundukkan Erdenet dengan skor 0,5-3,5. “Hasil ini persis seperti yang pernah saya katakan, posisi lima sudah cukup bagus bagi kami. Kami tahu lawan kami bukan tim sembarangan, mereka (China, Kazakhstan, Iran, Filipina) berisikan para pecatur kelas dunia,” kata Wakil Ketua Umum PB Percasi GM Utut Adianto di Jakarta, Kamis (28/4). Wakil Indonesia lainnya, Pekanbaru dan Tarakan, terlempar dari 10 besar. Pekanbaru mengakhiri kejuaraan dengan berada di urutan 15 setelah hanya mengumpulkan sembilan poin hasil kemenangan dari Seoul 2,5-2,5. Sedang tim Tarakan berada di posisi 18 dengan mengantongi sembilan poin setelah kalah dari Abu Dhabi dengan 0,5 - 3,5. Sementara tim Shi Jiazhuang dari China merebut juara Asian Cities ke-17 dan tim Astana dari Kazhakstan berada di urutan kedua dengan 15 poin, disusul Tehran, Iran, pada posisi tiga dengan 13 poin, serta Tagaytay dari Filipina di posisi empat dengan 11 poin. Shi Jiazhuang keluar sebagai juara setelah pada hari terakhir kemarin berhasil mengalahkan Yangoon 3,5-0,5. � ben/S-1
KORAN JAKARTA
8
SPORT
Jumat
29 APRIL 2011
AFP/PEDRO ARMESTRE
BINTANG Clint Dempsey
Pecahkan Rekor
K
emenangan 3-0 atas Bolton Wanderers membuat Fulham untuk sementara ini bisa bernapas lega karena mulai menjauh dari zona degradasi. Pasalnya, berkat tiga poin tersebut, Fulham terdongkrak lima tingkat ke urutan sembilan klasemen Premier League. Kini, “The Cottagers” mengantongi 42 poin dari 34 laga, sama seperti torehan Stoke City yang berada di tempat ke-10. Namun, posisi Fulham masih sangat rawan disalip beberapa tim di bawahnya, yakni Newcastle United, Sunderland, Aston Villa, dan West Bromwich Albion, karena perbedaan angkanya sangat tipis. Dalam laga kemarin yang digelar di Stadion Craven Cottage, London, Mark Hughes harus berterima kasih kepada Clint Dempsey dan Brede Hangeland yang menyumbang gol. Dempsey membuka skor pada menit ke-15 setelah memaksimalkan tendangan sudut. Tiga menit setelah turun minum, gelandang asal Amerika tersebut menggandakan keunggulan, dan Hangeland menutup pesta gol Fulham pada menit ke-65. Bagi Dempsey, yang bergabung dengan Fulham sejak musim 2007, dua gol tersebut terasa begitu istimewa karena pundi-pundi golnya untuk “The Badgers”menjadi 33. Dengan begitu, Dempsey sukses memecahkan rekor pencetak gol terbanyak untuk Fulham di Liga Inggris. Sebelumnya, pencetak gol terbanyak untuk Fulham dipegang oleh rekan sekompatriot Dempsey, Brian McBride, serta gelandang asal Prancis, Steed Malbranque, yang membukukan 32 gol. � Rtr/AFP/S-2
BARCA MENANG I Penyerang Barcelona, Lionel Messi (kanan), berupaya melewati Xabi Alonso dalam laga perdana semifinal Liga Champions di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, Kamis (28/4) dini hari WIB. Barcelona akhirnya mengalahkan Real Madrid 2-0.
0
REAL MADRID -
AFP/GLYN KIRK
Semen Padang Geser Persija PADANG – Semen Padang kembali mengambil alih posisi runner-up klasemen Indonesia Super League (ISL) dari tangan Persija Jakarta setelah menekuk tamunya, Arema Indonesia, di Stadion Agus Salim, Padang, Kamis (28/4). Ini merupakan kemenangan ke11 dari 22 laga yang dimainkan “Kabau Sirah” atau kerbau merah. Sehari sebelumnya, Persija yang menghajar Bontang FC 4-1 menempati urutan kedua dengan torehan 40 poin. Namun, itu hanya bertahan sehari karena Semen Padang berhasil menggasak Arema dua gol tanpa balas. Dengan tambahan tiga poin, Semen Padang hanya terpaut enam angka dengan Persipura Jayapura yang kokoh di puncak klasemen. Sementara itu, bagi “Singo Edan”, hasil ini menambah penderitaan mereka setelah dipermalukan Shandong Luneng, 5-0, dalam putaran grup Liga Champions Asia, beberapa waktu lalu. Kendati tak berpengaruh terhadap posisi di klasemen, langkah pasukan Miroslav Janu tersebut untuk merangsek lebih tinggi lagi gagal terwujud. Saat ini, Arema menempati urutan keempat dengan 37 poin dari 23 pertandingan. Pada duel kemarin, Semen Padang yang didukung penuh suporter setianya terus mendominasi jalannya laga. Serangan yang dilancarkan tuan rumah akhirnya berbuah manis pada menit ke-22 melalui David Pagbe. Seusai turun minum, Arema berupaya meningkatkan serangan untuk menyamakan kedudukan. Sayang, serangan yang dibangun Yongki Aribowo dan Noh Alam Shah tak mampu menembus jala Samsidar. Justru di masa injury time gawang Arema kembali jebol melalui Edward Wilson. � mef/S-2
HASIL LIGA CHAMPIONS Kamis (28/4) Real Madrid
0
vs
2
Barcelona
LIGA INGGRIS Kamis (28/4) Fulham
3
vs
0
Bolton W
LIGA SUPER INDONESIA Kamis (28/4) Semen Padang
2
vs
0
Arema
BARCELONA
2
Messi 76’, 88’
Strategi Mourinho Gagal Permainan defensif yang diterapkan Mourinho gagal mengantarkan Madrid meraih kemenangan atas Barca. Kondisi semakin kacau seusai Pepe diusir wasit.
Clint Dempsey
VS
MADRID – Jose Mourinho gagal membawa Real Madrid mengulangi kesuksesan seperti di final Copa del Rey menghadapi Barcelona. Kali ini, di laga perdana semifinal Liga Champions yang dihelat di Santiago Bernabeu, Madrid, Kamis (28/4) dini hari WIB, “El Real” harus menyerah dua gol tanpa balas. Lionel Messi kembali menjadi senjata ampuh untuk merusak taktik “The Special One”. Kartu merah yang diterima Pepe pada menit ke-60 membuat “Los Galacticos” limbung sehingga langsung dimanfaatkan oleh Messi. Gol pertama Messi terlahir pada menit ke-76, meneruskan umpan Ibrahim Afellay dari kiri gawang Madrid. Hanya butuh waktu 12 menit bagi Messi untuk menambah keunggulan. Kali ini, akselerasi individunya gagal diredam lini pertahanan Madrid. Berhasil melewati lima pemain, Messi kembali merobek jala Iker Casillas.
Kekalahan itu membuat impian Madrid meraih double winner pada musim ini semakin berat. Pasalnya, butuh kemenangan tiga gol tanpa balas pada pertemuan kedua, 4 Mei, di Nou Camp. Perhitungan ini jelas sangat sulit diwujudkan karena tampil di hadapan pendukung setia Barca. Kegagalan strategi Mourinho pada laga “El Clasico” edisi keempat musim ini dikarenakan Pepe diusir wasit Wolfgang Stark akibat melanggar Daniel Alves. Tanpa pemain bertahan yang kerap melalukan overlapping ini, Madrid benar-benar kehilangan kekuatan. Peran Pepe begitu besar. Kendati posisi sebenarnya berada di lini pertahanan, Mourinho memercayakan dia bebas bergerak membantu serangan. Hasilnya dapat terlihat di final Copa del Rey. Pergerakan Pepe kerap membahayakan jantung pertahanan Barca. Kecepatan dan tenaga pema-
in asal Portugal ini juga sangat bermanfaat menjaga pertahanan. Terbukti, pada babak pertama, Messi sulit bergerak karena selalu dijaga Pepe. Tak heran, ketika Pepe diusir, Mourinho langsung bereaksi keras. Akibatnya, Mourinho pun mengalami nasib serupa, terusir dari arena dan tidak boleh berada di pinggir lapangan. “Hal seperti ini yang membuat saya jijik hidup di dunia,” ucap Mourinho. Mourinho bahkan melempar komentar berbau kontroversi dengan mengatakan setiap kali Barca tampil di semifinal Liga Champions, ada skandal besar yang terjadi. Alasan ini, kata pelatih asal Portugal itu, bukan tanpa bukti. Ini sering kali dialami ketika timnya menghadapi Barca, mulai dari Inter Milan musim lalu hingga Chelsea pada musim 2005 dan 2009. “Setiap semifinal, hal seperti ini selalu terjadi. Kenapa? Dalam hidup saya, ini selalu menjadi pertanyaan, dan saya harap suatu saat ada jawabannya. Mengapa Chelsea tidak dapat ke final dua tahun lalu? Sedangkan Inter melangkah ke final dengan keajaiban. Nah, kenapa terjadi lagi di sini?” ujar Mourinho. Terlepas dari pernyataan kontroversial tersebut, permainan “Los Merengues” memang tidak
seperti ketika mereka merebut gelar Copa del Rey sepekan lalu. Cristiano Ronaldo di lini depan tidak banyak mendapatkan aliran umpan. Bahkan, pada babak pertama dia nyaris frustrasi dengan situasi ini karena para gelandang Madrid lebih banyak membantu pertahanan. “Saya tak mengerti. Sangat sulit bermain seperti ini. Kami bermain dengan strategi jitu. Tetapi kami tak bermain baik. Ini selalu terjadi empat tahun terakhir,” tutur Ronaldo. Kendati begitu, Ronaldo mengatakan timnya masih memiliki harapan untuk dapat membalikkan keadaan walaupun untuk dapat melaju ke final tidak akan mudah. “Sangat sulit membalikkan keadaan kalau harus mencetak gol tandang ketika tertinggal 2-0. Tetapi semua masih dapat terjadi. Kami harus berjuang di Barcelona,” ungkap Ronaldo. Messi “Superhero” Dari kubu “La Blaugrana”, pemain fenomenal Messi menjadi sorotan. Bintang asal Argentina itu kembali menunjukkan kelasnya sebagai pemain terbaik dunia. Dua gol ke gawang Madrid bahkan membuatnya disebut sebagai “superhero”. Berkat dua gol itu, Messi mendekati gelar sebagai pencetak gol terbanyak Liga Champions
dengan sebelas gol. Jauh meninggalkan rivalnya, yakni Mario Gomez (Bayern Munich), Samuel Eto’o (Inter Milan), dan Raul Gonzales (Schalke 04). Dengan koleksi ini, Messi akan mencetak hattrick sebagai pencetak gol terbanyak di Liga Champions, melengkapi torehan sebelumnya pada musim 2009 dan 2010. Hebatnya, dengan dua gol itu, total sudah 52 gol dicetak Messi pada musim ini di semua kompetisi yang diikuti Barca. Total, dia mencetak 179 gol selama memperkuat “Cules”. “Keberuntungan yang kami miliki adalah menjadi rekannya. Itu bukan pertama kali dia melakukannya. Di usia 23 tahun dia sudah menjadi pencetak gol terbanyak ketiga dalam sejarah Barca. Itu luar biasa,” puji Pelatih Barca, Pep Guardiola. Dari torehan gol Messi, kini kubu Barca semakin percaya diri menatap gelar Liga Champions, kendati masih ada satu tugas lagi pada pertemuan kedua di kandang. “Saya mengatakan kepada semua, jangan berpikir kita sudah lolos ke Wembley. Faktanya belum terjadi. Kami memang menang 2-0, tetapi itu belum final. Peraih sembilan gelar (Madrid) itu mengatakannya. Kami harus mengontrol kondisi ini,” kata Guardiola. � Rtr/AFP/tya/S-2
Komite Normalisasi Saling Serang JAKARTA – Komite Normalisasi (KN) yang juga Komite Pemilihan (KP) Ketua Umum, Wakil Ketua Umum, dan anggota Komite Eksekutif (Executive Committee/Exco) PSSI tidak satu suara dalam menyikapi pencalonan Arifin Panigoro dan George Toisutta. Ada dua suara berbeda yang muncul dari lembaga bentukan FIFA tersebut. Dari delapan anggota KN, tiga di antaranya yakni Ketua KN, Agum Gumelar, Joko Driyono, dan FX Hadi Rudyatmo, berkukuh tidak bersedia memverifikasi Arifin dan George. Di sisi lain, lima anggota lainnya, Siti Nurzanah, Dityo Pramono, Sukawi Sutarif, Satim Sofyan, dan Samsul Ashar, tetap memasukkan dua nama kandidat dari kubu perubahan itu. Agum dengan lantang bahkan mengatakan tidak akan mengubah pendirian sedikit pun. Sebaliknya, dia menantang Kelompok 78 untuk menggusurnya. “Proses verifikasi mereka tidak akan diteruskan. Kelompok 78 tidak bisa memaksakan kehendaknya. Kalau mereka ingin mengganti saya,
harus mengusulkannya pada FIFA, silakan saja,” tutur Agum di Jakarta, Kamis (28/4). Mantan Ketua Umum KONI ini bahkan meminta para anggota yang tidak tunduk pada instruksi FIFA untuk mundur dari KN. “Kalau kelima orang itu tidak lagi tunduk pada instruksi FIFA, mereka harus keluar. Kami akan ganti mereka dengan figur lain yang jauh dari kepentingan kelompok. Masih ada figur yang berjiwa ‘Merah-Putih’. Saya sudah punya gambaran nama dan akan diusulkan ke FIFA,” ucapnya. Akibat tidak satu suara, dua kali rapat pleno KN, pada Rabu (27/4) dan Kamis, berakhir deadlock. Belum ada keputusan pasti dari sidang untuk menghasilkan keputusan KN yang akan mengumumkan hasil verifikasi hari ini. Di sisi lain, Dityo yang juga Ketua Umum PSPS Pekanbaru mengatakan tidak benar jika KN tidak memverifikasinya. “Siapa yang mengatakan dilarang, tidak ada larangan untuk memverifikasi. Nantinya hasil verifikasi akan kami bawa ke rapat pleno sebe-
ANTARA/DHONI SETIAWAN
KN TERPECAH I Ketua Komite Normalisasi (KN), Agum Gumelar (tengah) berjalan menuju tempat pertemuan dengan perwakilan pemilik suara PSSI di Jakarta, beberapa waktu lalu. Anggota KN terpecah terkait verifikasi terhadap George Toisutta dan Arifin Panigoro. lum pengumuman 29 April,” ungkap Dityo. Namun begitu, Kelompok 78 tetap bergeming. Mereka menegaskan tetap mencalonkan kedua nama tersebut. Anggota kubu perubahan ini bahkan meminta
Agum mundur sebagai Ketua KN. “Jika Pak Agum tidak mampu mengakomodasi kepentingan nasional, lebih baik mundur saja dari Ketua KN. Dia kami anggap tidak kredibel. Reformasi PSSI yang dilakukan pemilik suara te-
tap taat asas. Jika tidak sesuai dengan jalan perjuangan kami, Pak Agum kami anggap penumpang gelap dalam perubahan PSSI,” jelas Yunus Nusi, wakil Persisam Samarinda. Sementara itu, terkait surat Komite Banding PSSI yang dicantumkan FIFA tertanggal 28 Februari, mantan Sekjen PSSI Nugraha Besoes menegaskan tidak ada kesalahan. Dia menyatakan kecurigaan sejumlah kalangan yang menuduh pihaknya melakukan sejumlah perubahan tidak berdasar. Sebelumnya, mantan Ketua Komite Banding, Tjipta Lesmana, mengatakan mengeluarkan surat keputusan tersebut pada 26 Februari. “Jangan dengarkan profesor itu. Dia itu sudah tidak bisa dipercaya. Jelas-jelas FIFA menulis surat tertanggal 28 Februari karena berdasarkan surat kami. KB memang mengeluarkan surat keputusan 26 Februari, tetapi tetap yang berhak mengirimnya ialah PSSI. Makanya baru kami kirim dua hari setelah keputusan, karena 27 Februari itu libur,” kata Nugraha. � tya/S-2
EKONOMI IHSG
DOW JONES*
0,11%
0,76%
3.808,93
12.691,00
HANGSENG
DOLLAR AS
-0,36%
-0,37%
23.805,60
EURO
0,15%
112,65 dollar AS per barel
12.818,41
9
28 April 2011
MINYAK
0,56%
8.636,00
Jumat
29 APRIL 2011
EMAS
1,45%
1.530,50 dollar AS per ons
*Hingga27/4
10 SAHAM MARGIN TERAKTIF 28 APRIL 2011
Kode
Volume
Frek
Penutupan
BUMI
122.821.500
1.915
3.350
BBRI
23.535.000
1.494
6.550
KLBF
21.781.500
1.421
3.575
BMRI
21.670.000
1.403
7.050
ADRO
31.313.500
1.261
2.225
TLKM
6.343.500
1.228
7.650
ASII ELTY INDF
1.617.500 175.975.000 10.622.500
1.224 1.065 958
55.600 144 5.600
BBNI
15.071.000
945
4.050
BUMI
16.815.500
779
3.325
SUMBER:BEI
Saham United Tractors Bakal Terdorong Kinerja
Rp23.350
23.000 22.500 22.000 21.500 28
7
11
14
18
Stabilitas Harga Picu Deflasi Seperti bulan lalu, deflasi masih terjadi pada April 2011. Selain harga pangan yang menurun, deflasi juga dipicu oleh penguatan rupiah.
T
Saham UNTR
23.500
Jajak Pendapat Inflasi I Nilai Ekspor April Diperkirakan Tumbuh dari Bulan Sebelumnya
22
24
MAR
28
APR
JAKARTA – Proyeksi peningkatan kinerja sepanjang 2011 akan menjadi sentimen positif bagi harga saham PT United Tractors Tbk. Distributor alat berat bermerek Komatsu itu mampu mendongkrak kinerjanya pada triwulan I-2011 meski terdapat ancaman pasokan akibat bencana tsunami di Jepang beberapa waktu lalu. Analis BNI Securities Akhmad Nurcahyadi masih mempertahankan rekomendasi buy (beli) untuk saham anak usaha grup Astra itu dengan target harga 27.800 rupiah per saham. “Hingga akhir tahun ini, kami masih memiliki sudut pandang positif terhadap potensi pertumbuhan United Tractors,” kata dia, di Jakarta, Kamis (28/4). Bencana di Jepang akan berdampak terhadap kinerja perusahaan pada kuartal kedua hingga semester pertama tahun ini, namun Akhmad memperkirakan pada kuartal ketiga dan keempat 2011 akan terjadi kenaikan kinerja setelah operasional Komatsu kembali normal. Sepanjang triwulan I-2011, United Tractors membukukan total penjualan alat berat Komatsu sebanyak 2.207 unit atau naik 81,2 persen dibanding dengan periode yang sama tahun lalu. Sementara itu, lini usaha di bisnis kontraktor tambang juga meningkat. Peningkatan juga terlihat di bisnis tambang batu bara perseroan. Secara konsolidasi, United Tractors berhasil membukukan kenaikan penjualan 45 persen pada triwulan I-2011 menjadi 12,64 triliun rupiah. Sedangkan laba bersih naik 43 persen menjadi 1,29 triliun rupiah. Dalam perdagangan kemarin (28/4), saham berkode UNTR itu ditutup menguat tipis 0,43 persen ke level 23.350 rupiah per saham. Total frekuensi perdagangan tercatat 712 kali transaksi atas 2,997 juta saham senilai 69,870 miliar rupiah. � nse/E-2
STATISTIK
ekanan inflasi diperkirakan masih melandai pada bulan ini meskipun harga beberapa komoditas mulai menggeliat. Harga bahan makanan yang stabil mendorong deflasi April 0,1 sampai 0,2 persen. “April 2011 terjadi deflasi berkisar 0,15 sampai 0,25 persen, dan year on year-nya turun menjadi 6,3 sampai 6,4 persen,” ujar Gubernur Bank Indonesia Darmin Nasution, di Jakarta, Rabu (27/4). Dia menambahkan meskipun harga pangan yang menjadi motor penggerak inflasi pada tahun lalu telah menurun, bukan berarti tidak ada hal yang perlu diperhatikan. Pasalnya, masih ada komoditas di luar kendali, yakni perhiasan emas yang harganya belakangan ini menyentuh level tertinggi. “Memang, tingginya harga komoditas itu hubungannya dengan kondisi moneter internasional,” urai Darmin. Kisaran deflasi yang 0,15 persen dilontarkan pula oleh Kepala Ekonom Mandiri Sekuritas Destry Damayanti. Menurut dia, deflasi pada bulan keempat 2011 itu didominasi oleh tekanan harga pangan yang menurun akibat masih adanya pengaruh musim panen pada bulan lalu. “Pada April ini masih terjadi deflasi dengan besaran 0,15 persen, jadi membawa year on year ke level 6,3 persen,” terang dia. Destry juga menyoroti terjadinya penguatan rupiah yang selama satu bulan ini terkoreksi sangat kuat hingga menyentuh level 8.600 per dollar AS dapat menekan harga pangan bergerak di kisaran yang rendah. “Penguatan rupiah selama satu bulan ini yang hampir mencapai satu persen memengaruhi harga makanan menjadi lebih murah,” tambahnya.
KORAN JAKARTA/WACHYU AP
HARGA TURUN | Penjual memindahkan cabai rawit yang baru datang dari Cirebon di Pasar Induk Kramat Jati, Jakarta, beberapa waktu lalu. Pada April 2011, harga beberapa bahan pangan, termasuk cabai menurun dan menjadi salah satu faktor pemicu defl asi.
“Polling” Inflasi No
Responden
MoM
YoY
1
Mandiri Sekuritas
-0,15%
6,3%
2
Danamon
-0,15%
6,39%
3
Standard Chartered Bank
-0,1%
6,3%
4
Bank Saudara
0,5%
-
5
Dana Reksa Institute
-0,27%
6,20%
Senada dengan Destry, Ekonom Kepala Dana Reksa Institute Purbaya Yudhi Sadewa mengatakan bulan ini terjadi deflasi sebesar 0,27 persen yang masih dipicu oleh penurunan harga pangan, mulai dari bahan pokok sampai rempah-rempah. “Harga beras, cabai, bawang, minyak goreng curah, daging, dan telur ayam masih turun,” paparnya.
Sebelumnya, Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Rusman Heriawan menilai deflasi akan terjadi namun tidak setinggi Maret 2011. Menurut Rusman, pada bulan ini deflasi akan terjadi pada kisaran 0,1 hingga 0,2 persen. Faktor pendorongnya adalah menurunnya harga-harga kebutuhan pokok, di antaranya cabai merah, cabai rawit, ikan, bawang merah, gula, dan daging sapi. Adapun harga beras masih tertahan hingga pekan ini. Selain harga-harga kebutuhan pokok, faktor pemicu deflasi adalah keputusan pemerintah yang tidak menaikkan harga bahan bakar minyak bersubsidi. Bakal Mereda Pendapat berbeda diungkapkan pengamat ekonomi dari Bank Saudara, Rully Nova. Me-
nurut dia, euforia deflasi akan mereda dan selanjutnya akan kembali ke inflasi meskipun levelnya masih sangat rendah, berkisar 0,5 sampai 0,8 persen. Inflasi diperkirakan akan mulai menggeliat pada kuartal II-2011 yang didukung oleh faktor musiman, di antaranya anak sekolah dan hari raya serta tekanan inflasi dari luar yang diperkirakan cukup tinggi. Apalagi, tambah Rully, baik deflasi maupun inflasi rendah yang terjadi belakangan ini ditopang oleh penguatan nilai tukar rupiah. Meski demikian, tidak ada yang bisa memprediksi sampai kapan penguatan itu berlangsung. “Penguatan itu juga bergantung pada kondisi global, khususnya Amerika Serikat yang terus mencetak uang dan kesulitan dalam mencapai bujet fiskal ideal,” terangnya.
Rully menambahkan perdagangan, khususnya ekspor, diperkirakan mengalami pertumbuhan meskipun lebih rendah dibanding dengan bulan sebelumnya. Hal itu dikarenakan masih adanya defisit neraca perdagangan antara Indonesia dan beberapa negara mitra dagangnya. “Kisarannya sekitar 11 sampai 14 persen,” ujar Rully. Sementara itu, untuk impor, tambah dia, nilai paling besar biasanya disumbang oleh barang modal. Namun, kegiatan investasi pada kuartal I-2011 melambat sehingga berpengaruh pada pertumbuhan impor yang belum naik signifikan. “Pertumbuhannya pada Maret ini kami proyeksikan 6,5 persen, tetapi neraca perdagangan masih surplus meskipun terjadi penurunan,” pungkas Rully. � fia/E-2
Kurs Transaksi BI (Rp) Mata Uang
Kurs Jual
Kurs Beli
9.431,38
9.333,18
98,20
Euro
12.818,41
12.685,64
132,77
Pound Inggris
14.415,21
14.269,95
145,26
Dollar Australia
^ Spread
Dollar Hong Kong
1.111,58
1.100,49
11,09
Yen Jepang (100)
10.540,71
10.434,46
106,25
Ringgit Malaysia
2.915,11
2.884,13
30,98
200,57
198,44
2,13
7.038,88
6.967,08
71,80
289,12
285,95
3,17
8.636,00
8.550,00
86,00
Peso Filipina Dollar Singapura Baht Thailand Dollar AS SUMBER: BANK INDONESIA
28 APRIL 2011
Bursa Global Indeks
27-Apr
28-Apr
IHSG Jakarta
3.804,93
3.808,93
0,11
Frankfurt Dax Index*
7.415,96
7.431,36
0,21
23.892,80 23.805,60
-0,36
Hang Seng Index
^%
Singapore Strait Times
3.182,68
3.184,99
0,07
KLComposite Index
1.529,91
1.535,30
0,35
Tokyo Nikkei 225
9.691,84
9.849,74
1,63
Shanghai SE A Index
3.063,83
3.023,88
-1,30
Philipine SE Index
4.321,32
4.278,83
-0,98
Stock Exchange of Thai
1.101,35
1.092,31
-0,82
12.595,40 12.691,00
0,76
Dow Jones Indl Average**
*HINGGA 26/4 DAN 27/4
SUMBER: BLOOMBERG
Asumsi Makro Belum Berubah
H
arga sejumlah komoditas, di antaranya energi dan pangan, yang terus melonjak nyatanya tidak membuat pemerintah pesimistis. Pemerintah bahkan meyakini sepanjang tahun inflasi bisa bertahan pada level 5,3 persen. “Kita tetap akan menjaga inflasi di level 5,3 persen,” ujar Menteri Keuangan Agus Martowardojo, di Jakarta, Rabu (27/4). Agus membenarkan kenaikan harga pangan dunia saat ini akan memengaruhi inflasi nasional mengingat masih banyak produk yang diimpor Indonesia. Harga pangan dunia yang terus melambung tinggi selama dua bulan pertama 2011 juga tetap harus diwaspadai. “Di dalam negeri juga ada faktor pendorong inflasi, yaitu konektivitas dan iklim ekstrem yang harus te-
10 BURSA EFEK Pencatatan Efek » Bursa Efek Indonesia perlu meningkatkan rasa nyaman, termasuk efisiensi biaya pencatatan efek terhadap emiten berfundamental bagus.
rus diwaspadai,” jelas dia. Senada dengan Agus, Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Badan Kebijakan Fiskal Bambang Brodjonegoro mengatakan pemerintah belum mengubah asumsi makro untuk inflasi sepanjang tahun, yakni pada level 5,3 persen, mekipun ada ancaman kenaikan harga komoditas pangan dan energi. Menurut Bambang, pemerintah selama ini mampu mengelola pangan, terutama beras yang saat ini masih dalam musim panen. Apalagi Bulog juga melakukan pembelian beras untuk cadangan. Dengan demikian, ancaman harga pangan yang akan kembali melonjak dapat dihadapi dan hal tersebut dapat membuat inflasi Indonesia tidak tertekan terlalu jauh. “Jadi, dengan situasi seperti itu saya yakin masih Indone-
« Kita tetap akan menjaga inflasi di level 5,3 persen. » Agus Martowardojo MENTERI KEUANGAN
sia masih bisa mencapai inflasi 5,3 persen sepanjang tahun,” tandasnya. Bambang menambahkan, jika merunut empat bulan belakangan ini, inflasi belum bergejolak dan diyakini levelnya masih berada di bawah 1 persen. Hal yang perlu dikhawatirkan adalah sepanjang kuartal II-2011, secara musiman dari tahun ke tahun inflasi akan bergerak cukup tinggi. “Yang kita waspadai periode Mei sampai Agustus, inflasi dipicu oleh harga pangan, liburan anak sekolah, serta Idul Fitri,”
11 KORPORASI Proyeksi Kinerja » PT Malindo Feedmill Tbk mengincar pertumbuhan pendapatan dan laba bersih pada 2011 sebesar 20 persen.
kata Bambang. Terkait dengan harga pangan, Kepala Ekonom Mandiri Sekuritas Destry Damayanti, menyatakan kenaikan harga pangan dunia memang sangat rentan terkena dampak inflasi. Dalam laporan Asian Development Bank (ADB) disebutkan, kenaikan harga pangan yang bergerak cepat di Asia sejak pertengahan tahun lalu serta lonjakan harga minyak mentah dunia menjadi ancaman serius. Tidak heran, jika lonjakan pangan itu mendorong inflasi di sebagian negara Asia menembus angka 10 persen pada awal 2011. Pihak ADB memproyeksikan, apabila harga pangan dan minyak dunia bertahan hingga akhir tahun, pertumbuhan ekonomi di kawasan Asia akan berkurang hingga 1,5 persen. Sementara, dalam jangka pendek,
pola harga pangan yang lebih tinggi dan lebih bergejolak sepertinya akan berlanjut. Faktor penyebabnya adalah cuaca buruk, melemahnya dollar AS, tingginya harga minyak, dan adanya larangan ekspor dari negara-negara kunci. Adapun harga beras tampaknya cenderung akan terus naik akibat dampak La Nina. Kondisi tersebut dapat memicu konsumen mencari makanan pengganti yang lebih murah dan kurang bergizi. Guna meredam dampak inflasi, ADB menyinyalir pemerintah di negara-negara Asia telah mengambil sejumlah kebijakan jangka pendek, salah satunya adalah stabilisasi harga. Meski demikian, pihak ADB menyarankan agar pemerintah di negara-negara tersebut fokus pula pada pencarian solusi jangka panjang. � fia/E-2
15 SEKTOR RIIL Lonjakan Penumpang » Kementerian Perhubungan memperkirakan jumlah pemudik pada musim Lebaran 2011 mencapai 14,746 juta penumpang atau naik 3,29 persen dari tahun lalu.
10
BURSA EFEK
Jumat
29 APRIL 2011
PT Bukit Asam Tbk Rp22.400
ANALISIS: PROFIL pertumbuhan emiten ini jauh lebih tinggi dibandingkan emiten lain. Untuk jangka pendek, ada faktor ekspektasi dividen.
Bank Mandiri Tbk Rp7.050
®
ANALISIS: SECARA fundamental, dengan proyeksi 2011 yang sudah mengambil efek divestasi Garuda dan dana rights issue, harga BMRI seharusnya berada di atas 7.500 rupiah.
United Tractors Tbk Rp23.350 Rp22.200
Rp20.650
28 Maret
ANALISIS: OPTIMISME untuk tren komoditas akan memengaruhi tren permintaan batu bara dan mendorong pemilik tambang menaikkan produksi dan membangun infrastruktur pendukung.
Rp6.200
28 April
Target harga » RP26.600 Valbury Asia Securities » BELI
28 Maret
28 April
Target harga » Rp7.350 HD Capital » BELI
28 Maret
28 April
» Ditopang Wall Street
BULLS & BEARS
Pencatatan Efek
Perlu Insentif Cegah “Delisting”
IHSG Menuju Rekor Baru JAKARTA – Kinerja bursa saham domestik pada perdagangan hari ini diproyeksikan masih bisa menguat walaupun dalam kisaran terbatas pada kisaran 3.780 poin - 3.810 poin. Hal itu sekaligus membuka peluang bagi indeks kembali mencatatkan rekor terbarunya setelah dalam kurun dua hari terakhir mampu menembus level psikologis. “Faktor regional memberikan dukungan yang positif, ditambah lagi ku beberapa laporan keuangan perusahaan tercatat (emiten) besar juga membukukan pencapaian yyang menggembirakan di kuartal pertama 2011,” ujar Reza Priyambada, Managing Research Invesment Divison Indosurya Securities, di Jakarta, Kamis (28/4). Sentimen positif juga datang dari perkembangan ekonomi AS menyusul ditetapkannya kembali suku bunga terendahnya sebesar 0,25 persen. Ini diikuti dengan optimisme pasar, dan tecermin dalam penguatan Wall Street dan bursa saham di Eropa. Namun, langkah penguatan akan sedikit terganjal dengan pola teknikal yang berpotensi mengalami profit taking setelah indeks dua hari mengalami penguatan berturut-turut. Investor masih direkomendasikan mengoleksi sahamsaham retail dan konsumer yang masih berpeluang memberikan keuntungan untuk jangka pendek. Pada perdagangan Kamis (28/4), Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali ditutup menguat sekitar 0,10 persen ke level 3.808,93 poin. Ini ditopang laporan kinerja laba emiten berkapitalisasi besar yang tumbuh kuat. Aktivitas perdagangan saham kemarin berlangsung masih moderat dengan volume transaksi 5,33 miliar lembar saham senilai 3,83 triliun rupiah. Investor asing masih terlihat aktif di pasar dan membukukan nilai beli bersih 371,86 miliar rupiah dari total nilai beli 1,27 triliun rupiah. � ayi/E-1
PORTOFOLIO Harga Saham IPO HD Finance di Level Bawah JAKARTA – Perusahaan pembiayaan HD Finance Tbk akhirnya menetapkan harga saham perdana atau IPO 200 rupiah per saham. Ini merupakan level terendah dari harga penawarannya sekitar 200-250 rupiah. Dalam prospektus ringkas yang dipublikasikan di Jakarta, Kamis, disebutkan perseroan melepas 460 juta saham biasa atau setara dengan 29,87 persen dari modal disetornya. Dengan harga 200 rupiah per saham maka perseroan akan meraup dana segar sebesar 92 miliar rupiah. Perseroan akan menggunakan sekitar 85 persen dari dana hasil go public tersebut untuk pengembangan usaha perseroan dalam rangka pembiayaan kendaraan bermotor. Sisanya, sekitar 15 persen lagi, untuk pengembangan infrastruktur teknologi informasi. Perseroan telah menunjuk Makinta Securities sebagai penjamin pelaksana emisi saham. Rencananya, perseroan akan melakukan masa penawaran penawaran perdana saham pada 29 April-3 Mei 2011 dan pencatatan saham (listing) di Bursa Efek Indonesia pada 10 Mei 2011. Menurut Ukie Jaya Mahendra, Sekretaris Jenderal Asosiasi Analis Efek Indonesia, sebelumnya harga perdana saham tersebut mencerminkan harga buku (price to book value) sebesar 1,2 kali, atau masih jauh lebih kecil dibanding rata-rata industri yang di angka 4 kali. “Saya pikir masih cukup menarik untuk diversifikasi portofolio,” ujar Ukie. � ayi/E-1
REUTERS/MARK DYE
RELI DI AS l Pialang memberi penjelasan kepada pengunjung bagaimana proses perdagangan saham dilakukan di lantai bursa New York Stock Exchange, New York, Rabu (27/4). Kinerja bursa AS terus melanjutkan reli setelah bank sentral AS kembali mempertahankan suku bunga terendahnya mendekati nol persen.
Nasdaq Capai Tertinggi 10 Tahun NEW YORK – Kinerja bursa AS dengan salah satu indeksnya, indeks Nasdaq, kembali mengalami reli hingga mencapai rekor tertinggi dalam lebih dari 10 tahun terakhir pada perdagangan Rabu waktu setempat. Ini dipicu bank sentral AS The Federal Reserve yang akan mempertahankan suku bunganya di level terendahnya, yaitu sebesar 0,25 persen. Indeks saham teknologi Nasdaq bertambah 0,78 persen ke level 2.869,88 poin atau tertinggi sejak Desember 2000, ketika indeks jatuh karena gelembung (bubble) saham dotcom pecah, menjatuhkan negara ke dalam resesi. “Saham-saham AS bergerak naik kuat setelah menerima sentimen manis dari komentar Ketua The Fed Ben Bernanke dalam konferensi pers perdana pasca-pertemuan kebijakan,” kata analis Charles Schwab. Pernyataan The Fed ini membantu untuk mendukung pasar, pada hari kesembilan dari sebuah reli yang solid. Sebelumnya, pelaku pasar juga mendapat suntikan sentimen bagus dari laporan kinerja laba perusahaan yang positif dan laporan pesanan barang tahan lama yang meningkat 2,5 persen pada Maret. Ini menjadi tanda bahwa industri AS terus berkembang dan perusahaan-perusahaan berinvestasi dan peningkatan peralatan dan ekonomi AS menuju pemulihan. � asp/AFP/E-1
AFP/YOSHIKAZU TSUNO
»
Pebisnis berjalan melintasi papan elektronik yang menunjukkan indeks harga saham di sejumlah bursa dunia di Tokyo, Kamis (28/4). Bursa Jepang ikut terangkat oleh penguatan bursa Wall Street meski masih menghadapi kondisi perekonomian domestik yang suram akibat bencana gempa, tsunami maupun krisis nuklir sejak Maret lalu.
Kasus Kelola Dana I Regulator Pasar Modal Tidak Periksa Bank Mega
Bapepam Awasi Khusus Harvestindo Bapepam-LK terus mengawasi secara khusus Harvestindo. Pihaknya juga terus menelusuri kemungkinan aliran dana milik Elnusa yang dibobol di Bank Mega. JAKARTA – Regulator pasar modal Indonesia, BapepamLK, saat ini melakukan pengawasan khusus terhadap pengelolaan dana yang dilakukan oleh Harvestindo Asset Management. Ini dimaksudkan agar pengembalian dana nasabah bisa segera diselesaikan. “Tahap demi tahap jalannya proses penyelesaian penarikan dana (redemption) nasabah, yang hingga kini masih dicarikan skema terbaiknya,” kata Kepala Biro Pengelolaan Investasi Bapepam-LK Djoko Hendratto di Jakarta, Kamis (28/4). Salah satu skema yang dimungkinkan adalah dengan pembagian kekayaan perusahaan. Kalau pun nantinya tidak bisa dan tetap harus dibubarkan, tentunya itu merupakan risiko investasi. Bapepam-LK juga melarang Harvestindo Management untuk menerbitkan produk reksa dana baru. Bapepam-LK juga telah memanggil manajemen baru Harvestindo Management. Mereka menyatakan sanggup menyelesaikan redemption dana nasabah yang pada saat ini masih berjumlah sebesar 77 miliar rupiah. Sementara itu, terkait aliran dana milik Elnusa, menurut Djoko, Bapepam-LK memastikan tidak ada aliran dana yang masuk ke reksa
dana Harvestindo Istimewa. Hal itu dikarenakan reksa dana campuran ini telah dibekukan dan tidak mungkin menerima penambahan dana maupun investor baru. “Kalaupun memang ada aliran dana masuk dan digunakan untuk menalangi pembayaran uang nasabah, pastinya akan secara otomatis mengurangi nilai aktiva bersih. Namun, buktinya, saat ini NAB reksa dana tersebut masih ada,” ungkap Djoko. Berdasarkan data Bapepam-LK, produk reksa dana Harvestindo mengalami kenaikan nilai dana kelolaannya maupun jumlah unit penyertaannya pada akhir tahun lalu. (Lihat Tabel) Sementara itu, menurut Dirut Harvestindo Asset Management Frestry Handayani sebelumnya, pihaknya belum dapat mengonfirmasi adanya aliran dana yang masuk ke rekening perusahaan atas nama Elnusa Tbk. Seperti diketahui, sebelumnya, Harvestindo diduga menerima aliran dana dari pencairan deposito milik Elnusa Tbk senilai 111 miliar rupiah, yang ditransfer atas nama Discovery Indonesia. Dana itu dipindahkan dari Bank Mega ke bank tempat rekening Harvestindo Management tercatat dengan tujuan
Target harga » Rp23.600 HD Capital » BELI
Aktivitas Reksa dana Harvestindo Istimewa 2010 - 2011 No.
(dalam Rupiah)
Bulan
Total NAB
Jumlah Unit
1 Januari - 2010
103,006,753,595.34
2 Februari - 2010
102,774,394,092.95
99,044,249.93 99,044,249.93
3 Maret - 2010
102,809,519,500.70
99,044,249.93
4 April - 2010
103,394,296,467.04
99,044,249.93
5 Mei - 2010
101,650,925,963.36
99,058,083.18
6 Juni - 2010
97,594,588,553.62
94,044,249.93
7 Juli - 2010
100,460,426,588.56
94,044,249.93
8 Agustus - 2010
82,930,889,962.99
77,740,035.02
9 September - 2010
82,828,905,261.45
77,740,035.02
10 Oktober - 2010
82,723,288,733.23
77,740,035.02
11 November - 2010
82,639,389,651.82
77,740,035.02
12 Desember - 2010
107,576,652,850.83
102,752,015.00
11 Januari – 2011
106,579,511,809.89
102,752,015.00
12 Februari – 2011
106,336,698,474.82
102,752,015.00
13 Maret – 2011
107,234,168,419.53
102,752,015.00
SUMBER: BAPEPAM-LK
diinvestasikan pada reksa dana Harvestindo Istimewa. Bapepam-LK sebenarnya sudah siap membubarkan reksa dana Harvestindo Istimewa sejak akhir 2010 atau tenggat waktu yang diminta Ivan Litha selaku pemegang saham untuk menyelesaikan gagal bayar itu. “Cuma karena investornya minta jangan dibubarkan dulu, kami berinisiatif memberikan waktu agar mereka bisa membuat skema penyelesaian yang diinginkan,” lanjut Djoko. Tunggu Kepolisian Terkait kasus raibnya dana Elnusa di Bank Mega tersebut, Ketua Bapepam-LK Nurhaida mengatakan tidak melakukan pemanggilan Bank Mega Tbk. Bapepam hanya menantikan
hasil pemeriksaan pihak kepolisian, untuk menetapkan sanksi jika diperlukan. “Bank Mega kita tidak panggil karena masalah sudah ditangani kepolisian. Jadi, Bapepam sesuai ketentuan yang ada, kalau terjadi hal yang cukup signifikan itu harus dipaparkan ke publik kalau subtansinya sudah dibawa ke polisi,” katanya. Menurutnya, Bapepam akan memantau perkembangan hasil pemeriksaan oleh kepolisian tersebut. Saat sudah ada putusan, Bapepam akan segera melakukan penelaahan oleh biro terkait, yakni PKP Sektor Jasa. “Kita lihat pemeriksaan selesai. Sanksi lihat nanti karena itu terkait pelanggaran. Kalau ada pelanggaran baru sanksi,” tuturnya. � ayi/E-1
JAKARTA – Bursa Efek Indonesia (BEI) ke depannya perlu meningkatkan rasa nyaman, termasuk efisiensi biaya pencatatan efek terhadap perusahaan tercatat (emiten) yang memiliki fundamental bagus. Ini dimaksudkan untuk mencegah meningkatnya jumlah emiten yang melakukan penghapusan pencatatan sahamnya di bursa (voluntary delisting). Direktur Utama Danareksa Securities, Marciano Herman, mengatakan perusahaan tercatat memang berhak untuk mengajukan strategi menghapuskan pencatatan sahamnya dari bursa. Namun, sebaiknya otoritas bursa juga memperhatikan alasan-alasan dari pengajuan delisting emiten-emiten tersebut, selain juga melihat kepada fundamental perusahaannya. “Jika fundamentalnya baik, maka bursa juga sebaiknya harus meningkatkan kenyamanan bagi emiten-emiten tersebut untuk tetap tercatat sahamnya. Dengan menaikkan biaya delisting, tidak menjadi jaminan bagi emiten untuk tidak melakukan delisting karena itu hanya bagian kecil dari total biaya keluarnya,” kata Marciano di Jakarta, Rabu (27/4). Akan tetapi, untuk emiten yang tidak memiliki fundamental baik dan melanggar ketentuan bursa dan Bapepam-LK seperti Katarina Utama Tbk, sebaiknya memang dilakukan penghapusan pencatatan saham secara paksa (forced delisting). “Kami sebagai perusahaan efek juga tak ingin nasabah kami berinvestasi dan terjebak di saham-saham yang tidak kredibel,” tuturnya. Seperti diketahui, saat ini sudah ada tiga perusahaan publik yang akan melakukan voluntary delisting dan akan melakukan proses penawaran tender saham publik. Mereka beralasan aktivitas perdagangan saham yang tidak likuid mendorong langkah delisting dari bursa. Dynaplast memuluskan langkahnya untuk menjadi perusahaan tertutup dan berencana merampungkan proses tender offer pada 7 Juli 2011. Sebelumnya, pada 1 April 2011, Aqua Golden Mississippi Tbk juga melakukan delisting mengikuti langkah New Century Development Tbk yang telah mengambil langkah lebih dahulu untuk menjadi perusahaan tertutup. Alfa Menyusul Sementara itu, kemarin BEI menghentikan sementara (suspensi) perdagangan saham Alfa Retailindo Tbk mulai sesi pertama Kamis (28/4). Suspensi ini dilakukan terkait rencana emiten ini untuk melakukan go private. Suspensi juga dilakukan sesuai permohonan dari perseroan pada 27 April 2011. Bursa saat ini sedang meminta penjelasan lebih lanjut kepada perseroan terkait rencana go private tersebut. Hingga perdagangan kemarin (28/4), saham ALFA berada di level 2.400 rupiah per saham. � ayi/E-1
Penyelesaian Sengketa
Badan Arbitrase Pasar Modal Kurang Dilirik JAKARTA – Badan Arbitrase Pasar Modal Indonesia (BAPMI) belum menjadi alternatif penyelesaian kasus pasar modal yang diminati oleh pelaku pasar dan investor. Ini seiring dengan penegakan hukum di Indonesia yang sangat minim dan rendahnya kepercayaan publik. Ini terlihat sejak berdiri 2002 baru ada sebanyak tiga kasus yang diselesaikan oleh pihaknya. Kasus terakhir adalah penyelesaian kasus yang menyangkut transaksi marjin dengan nilai mencapai 4,5 miliar rupiah pada tahun lalu. “Masih banyak dari mereka yang takut kasusnya tersebar, dan kami juga sifatnya me-
nunggu pelaporan. Padahal, kami selalu menjaga kerahasian pihak yang bersengketa, dan BAPMI merupakan lembaga penyelesaian yang lebih transparan dan efisien dibanding pengadilan,” ujar Tri Legono Yanuarachmadi, Sekretaris Jenderal BAPMI, di Jakarta, Kamis (28/4). Menanggapi pernyataan tersebut, Ketua Badan Pengawas Pasar Modal dan Lembaga Keuangan (Bapepam-LK) Nurhaida mengatakan butuh waktu dan perlu ada pembuktian lebih lanjut sehingga nantinya para pelaku pasar modal dan investor bisa yakin dengan apa yang dilakukan BAPMI. Karena itu, Direktur Utama
« Masih banyak dari mereka yang takut kasusnya tersebar, dan kami juga sifatnya menunggu pelaporan.
»
Tri Legono Yanuarachmadi SEKRETARIS JENDERAL BAPMI
Bursa Efek Indonesia (BEI) Ito Warsito menjelaskan diperlukan upaya sosialisasi sehingga kehadiran BAPMI patut dilirik dan dinilai netral dalam melakukan mediasi dalam menyelesaikan sengketa di pasar modal. Sementara itu, menurut Ke-
tua Asosiasi Perusahaan Efek Indonesia (APEI), Lily Widjaja, minimnya minat publik terhadap lembaga arbitrase ini dikarenakan belum ada peraturan yang mengikat sehingga belum banyak perusahaan yang memiliki kemauan untuk membawa permasalahannya dengan investor ritel ke badan arbitrase. “Ini kan sebenarnya lembaga mediasi antara perusahaan penyedia jasa keuangan dengan investor ritel. Namun, karena belum banyak lembaga keuangan di Indonesia yang memiliki external dispute resolution, maka belum besar pula kesadaran mereka terhadap hal ini,” katanya. ”Berbeda dengan di nega-
ra maju, seperti Australia yang memang aspek perlindungan investornya tinggi dan sudah mengikat bagi setiap perusahaan jasa keuangan,” lanjutnya. Selama ini, BAPMI digunakan sebagai tempat mediasi bagi permasalahan pasar modal yang pada umumnya menimpa perusahaan efek dan nasabahnya. Dari sana, pihaknya mendapatkan fee antara 0,08 persen sampai 4 persen yang ditetapkan berdasarkan nilai kasus yang ditanganinya. Jumlah itu dinilai jauh lebih efisien bila dibandingkan jalur pengadilan yang biasanya memakan waktu panjang dan biaya yang jauh lebih mahal. � ayi/E-1
KORAN JAKARTA
KORPORASI
®
Pertanian
Pertambangan
Industri Dasar 3.255,78
2.178,02
2.172,78
Aneka Industri
404,76
3.233,51
Jumat
29 APRIL 2011
401,93
Konsumsi
Properti
1.121,54
1.003,64
11 208,33
1.117,52
999,30
206,17
0,69%
0,26% 21 April
21 April
28 April
-0,43%
-0,70%
28 April
21 April
28 April
21 April
1,05%
-0,36% 28 April
21 April
28 April
Kinerja Keuangan I PT BW Plantation Tbk Tambah Lahan Tertanam 8.000 Hektare
(Dollar AS per Ton)
1400
Mar-08 1.146,86
1200 1000 800
Jul-07 764,47
Mar-11 1.142,23
Jul-10 774,5
Mei-09 Mei 09 772,39 72,39
600
Nov-08 433,1
400 200
Jan-11
Mar-11
Nov-10
Jul-10
Sep-10
Mei-10
Jan-10
Mar-10
Nov-09
Jul-09
Sep-09
Mei-09
Jan-09
Mar-09
Nov-08
Jul-08
Sep-08
Mei-08
Jan-08
Mar-08
Nov-07
Jul-07
0 sep-07
JAKARTA – PT BW Plantation Tbk mengincar kenaikan pendapatan pada 2011 seiring dengan revisi target produksi. Perusahaan perkebunan kelapa sawit ini menaikkan target volume produksi dari 10 persen menjadi 15 persen di tahun ini seiring dengan meningkatnya luas lahan yang mulai menghasilkan. Presiden Direktur BW Plantation Abdul Halim Ashari mengungkapkan produksi minyak sawit mentah (crude palm oil/CPO) perseroan bisa meningkat 15 persen, dari 91.255 ton pada 2010 menjadi 104.908 ton.
Harga Minyak Kelapa Sawit (CPO)
Sumber: Deperindag
“Dengan melihat peningkatan di kuartal pertama tahun ini yang mengalami peningkatan di segala aspeknya, perseroan optimistis dapat memiliki kemampuan untuk mencapai target hingga akhir 2011 ini,” kata Abdul Halim Ashari yang ditemui dalam paparan publik perseroan di Jakarta, Kamis (28/4). Selain peningkatan dari sisi produksi, perseroan diuntungkan dengan kenaikan harga CPO sepanjang tahun ini. Jika harga CPO bisa bertahan di
level yang ada sekarang, BW Plantation optimistis bisa mendongkrak laba bersihnya hingga 30 persen di tahun 2011 menjadi 316 miliar rupiah. Pada kuartal I-2011, perseroan mencatatkan laba bersih 54,1 miliar rupiah atau meningkat 68,1 persen dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya sebesar 32,2 miliar rupiah. Pada saat yang sama, pendapatan usaha tercatat 172,5 miliar rupiah atau meningkat 55,8 persen dibandingkan dengan
periode yang sama tahun 2010 sebesar 110,8 miliar rupiah. ”Peningkatan tersebut terutama disebabkan oleh peningtam katan volume penjualan CPO ka sebesar 10,7 persen. Selain itu, seb kenaikan tersebut disokong ke oleh peningkatan harga jual ole rata-rata CPO sebesar 21,2 perrat sen tahun sebelumnya,” kata Direktur Keuangan BW PlantaDi tion Iman Faturachman. tio Tambah Lahan Ta Terkait ekspansi, Iman mengaku perseroan menargetkan penanaman lahan seluas 8.000 hektare hingga 2012. “Di kuartal pertama tahun ini, perseroan telah melakukan penanaman baru di lahan seluas 2.395 hektare yang terdiri atas 1.914 hektare di lahan inti dan sisanya 481 hektare di lahan plasma,” kata Iman. Hingga kuartal I-2011 ini, lanjut Iman, area yang telah ditanami 54.684 hektare, dengan 19.663 hektare merupakan lahan yang sudah berproduksi dan 35.021 hektare lainnya merupakan lahan yang belum
berproduksi. Perseroan mentargetkan sampai dengan akhir 2011, area tertanam menjadi 62.510 hektare. Selain BW Plantation, PT Astra Agro Lestari Tbk bersiap menaikkan target pendapatannya hingga akhir tahun ini dengan menargetkan kenaikan hingga 20 persen. Kenaikan tersebut dipicu naiknya harga jual rata-rata CPO yang diakuinya mencapai level 8.500 rupiah per kilogram. “Naiknya harga rata-rata CPO turut menaikkan penjualan dan laba bersih di kuartal pertama tahun ini. Hal ini pula yang memicu perseroan untuk menaikkan volume penjualan hingga akhir tahun ini,” tutur Head Investor Relation Astra Agro Lestari Yarmanto secara terpisah. Pada kuartal I-2011, perseroan membukukan peningkatan laba bersih mencapai 140 persen menjadi 682,23 miliar rupiah dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya sebesar 284,20 miliar rupiah. � cas/E-11
Proyeksi Pendapatan
Emiten Pakan Incar Kontribusi Pabrik Baru JAKARTA – PT Malindo Feedmill Tbk mengincar pertumbuhan pendapatan dan laba bersih pada 2011 sebesar 20 persen. Tahun ini, perusahaan pakan ternak ini menargetkan penjualan dan laba bersihnya masing-masing bisa mencapai 2,4 triliun rupiah dan 215 miliar rupiah. Komisaris Malindo Tan Lai Kai mengatakan, kenaikan pendapatan dan laba bersih tersebut sehubungan dengan mulai beroperasinya pabrik pakan ternak baru perseroan di Cikande, Banten. Pabrik baru ini akan bisa mendongkrak kapasitas produksi hingga dua kali lipat. “Tahun ini, pabrik Cikande akan mulai berproduksi dengan kapasitas produksi sebanyak 450 ribu metrik ton per tahun,” tutur Tan di Jakarta, Kamis (28/4). Selanjutnya, strategi peningkatan kapasitas volume produksi pakan ternak ini sendiri akan terus dilanjutkan Malindo hingga dua tahun ke depan. Pada 2013, perseroan membidik volume produksi pakan ternak mereka mencapai 1,2 juta metrik ton per tahun. Direktur Keuangan Malindo Vincent Lim Aun Seng menuturkan, Malindo akan membangun satu pabrik pakan ternak di Cikarang tahun ini dan diperkirakan rampung akhir tahun depan. “Rencananya, pada kuartal ketiga tahun ini, Malindo akan membangun pabrik pakan ternak dengan kapasitas produksi sebanyak 300 ribu metrik ton per tahunnya. Sehingga, dari target produksi tahun ini yang sebanyak 900 ribu metrik ton, maka pada 2013 bisa bertam-
KORAN JAKARTA/YUDHISTIRA SATRIA
BISNIS OTOMOTIF I Deretan mobil Toyota milik PT Astra International Tbk di Tanjung Priok Car Terminal, Jakarta, beberapa waktu lalu. Dalam tiga bulan pertama di 2011, Astra berhasil membukukan laba bersih sebesar 4,303 triliun rupiah, atau naik 43 persen dibandingkan periode yang sama 2010 sebesar 3,014 triliun rupiah.
Laba Bersih Astra International 4,3 Triliun Rupiah JAKARTA – PT Astra International Tbk yang merupakan induk usaha dari sejumlah perusahaan di Grup Astra berhasil mencatatkan lonjakan kinerja di kuartal I-2011. Dalam tiga bulan pertama di 2011, Astra berhasil membukukan laba bersih sebesar 4,303 triliun rupiah, atau naik 43 persen dibandingkan periode yang sama 2010 sebesar 3,014 triliun rupiah. Presiden Direktur Astra Prijono Sugiarto mengungkapkan sepanjang kuartal pertama, kinerja Grup Astra mengalami peningkatan pada semua lini bisnis dan diharapkan ke depan permintaan terhadap produk dan jasa Grup Astra tetap tinggi. Berdasarkan laporan keuangan yang tidak diaudit, pada kuartal pertama 2011 ini, pendapatan bersih perseroan naik 30 persen menjadi 38,693 triliun rupiah, sedangkan laba usaha meningkat 34 persen menjadi 4,340 triliun rupiah. “Kondisi perekonomian Indonesia yang kondusif, termasuk inflasi yang relatif stabil, meningkatnya harga komoditas, dan kemudahan pembiayaan konsumen dengan suku bunga yang menarik, mendukung penguatan kinerja Grup Astra di kuartal pertama 2011,” kata Prijono. Namur, terjadinya bencana gempa bumi dan tsunami Jepang telah mengakibatkan gangguan pasokan yang berpengaruh pada bisnis otomotif dan alat berat. “Kami berharap bahwa kondisi tersebut hanya bersifat sementara dan dapat normal kembali dalam waktu yang tidak lama,” ungkapnya. � nse/E-11
Flexi Investasi 300 Miliar Rupiah untuk Data
KORAN JAKARTA/WACHYU AP
BAGI DIVIDEN I Dari kiri ke kanan: Direktur PT Malindo Feedmill Tbk, Tang Ung Lee, Direktur Ong Beng Siong, Komisaris, Tan Lai Kai dan Direktur, Teoh Bee Tang memberikan paparan mengenai hasil RUPS perseroan di Jakarta, Kamis (28/4). Malindo Feedmill segera membagikan dividen 185 rupiah per saham untuk tahun buku 2010. bah menjadi 1,2 juta ton metrik per tahunnya,” papar Vincent. Vincent menjelaskan, perseroan telah menyiapkan dana investasi sebesar 120 miliar rupiah guna mengembangkan ekspansi usaha itu. Dana tersebut merupakan bagian dari anggaran belanja modal (capital expenditure/capex) Malindo tahun ini yang mencapai 280 miliar rupiah.
Untuk membiayai belanja modal ini, perseroan akan menggunakan kombinasi dana internal dan pinjaman perbankan. “Komposisinya sekitar 30 persen dari kas internal perusahaan, dan 70 persen sisanya akan didapat dari pinjaman perbankan,” ujar Vincent tanpa merinci nama bank yang telah memberi komitmen pinjaman kepada Malindo.
“Stock Split” Di luar rencana ekspansi, perseroan juga berniat untuk melakukan pemecahan nilai saham (stock split) dengan skala perhitungan 1 : 5 dari nilai saham lama yang rencananya akan dilakukan pada kuartal III-IV tahun ini. Saat ini, jumlah saham Malindo yang beredar di pasar tercatat sebanyak 339 juta lembar
saham. Sekretaris Perusahaan Malindo Rudy Hartono mengatakan, pemecahan nilai saham ini bertujuan untuk menaikkan likuiditas saham perseroan. “Selain itu, stock split saham menjadi lima kali lebih banyak ini juga bisa memberi peluang bagi publik untuk dapat memiliki saham perseroan,” tutur Rudy. � fay/E-11
Ekspansi Usaha
Perusahaan Investasi Pacu Bisnis Tambang JAKARTA – PT Bhakti Investama Tbk, melalui anak usahanya, PT Bhakti Coal Resources, mengincar volume produksi batu bara sebanyak 500 ribu ton per bulan pada akhir 2011. Perusahaan investasi ini mengincar kenaikan produksi batu bara seiring dengan beroperasinya lima tambang batu bara perseroan. Direktur Bhakti Coal Resources Budiono mengungkapkan produksi batu bara tersebut akan dipenuhi dari dua tambang batu bara yang telah beroperasi serta tiga tambang batu bara lainnya yang diharapkan mulai berproduksi pada November tahun ini.
28 April
JENDELA
Produsen CPO Naikkan Target Sejumlah perusahaan perkebunan bersiap menaikkan target pendapatan seiring dengan kenaikan harga CPO dan volume produksi.
21 April
Direktur Bhakti Coal Resources Budiono mengatakan dua tambang batu bara lama, yakni PT Putra Muba Coal (PMC) dan PT Nuansacipta Coal Investment (NCI), masing-masing akan menyumbang 200 ribu ton per bulan. “Sedangkan tiga tambang baru secara keseluruhan dapat menghasilkan produksi batu bara sebanyak 100 ribu ton per bulannya,” kata Budiono di Jakarta, Kamis (28/4). Menurut Budiono, apabila kapasitas produksi batu bara Bhakti Coal Resources stabil di level ini, target volume produksi sebanyak 5 juta ton per tahun pada 2012 yang dipatok
perseroan bisa terpenuhi. Lebih lanjut, Budiono mengaku optimistis dengan target meningkatkan dua kali lipat kapasitas produksi batu bara di tahun berikutnya. Pada 2013, perseroan membidik volume produksi batu bara sebanyak 10 juta ton per tahun. Untuk memenuhi target tersebut, perseroan akan mengembangkan proyek infrastruktur di sekitar konsesi tambang batu bara milik mereka. Diperkirakan pembangunan infrastruktur yang terdiri dari pelabuhan dan jalanan tambang itu akan menelan biaya investasi 10 juta dollar AS atau
setara 90 miliar rupiah. “Alternatif pendanaannya bisa diperoleh dari divestasi saham perseroan di MNC Sky Vision, penerbitan saham baru tanpa HMETD (Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu), atau pinjaman perbankan,” jelas Direktur Bhakti Investama Darma Putra dalam kesempatan yang sama. Laba Bersih Terkait kinerja kuartal I-2011, Bhakti Investama berhasil meningkatkan laba bersih sebanyak 12 persen menjadi 170 miliar rupiah. Pertumbuhan laba bersih tersebut disebabkan oleh meningkatnya
pendapatan perseroan sebanyak 17 persen menjadi 1,8 triliun rupiah. Hasil tersebut dapat tercapai terutama karena adanya peningkatan pendapatan usaha yang signifikan dari investasi strategis perseroan di sektor media dan jasa keuangan. Pertumbuhan pendapatan dan laba bersih ini juga diikuti dengan meningkatnya EBITDA (arus kas bersih) perseroan sebanyak 22 persen. Pada tiga bulan pertama, EBITDA perseroan menjadi 662 miliar rupiah, dari 544 miliar rupiah yang dibukukan pada periode sama di tahun sebelumnya. � fay/E-11
JAKARTA – Unit usaha Fixed Wireless Access (FWA) milik PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom), Flexi, mengalokasikan dana 200 miliar hingga 300 miliar rupiah untuk mengembangkan bisnis jasa data pada tahun ini. “Kami rencananya akan membangun 1.300 BTS yang mendukung mobile broadband. Ini akan melengkapi 6 ribu unit BTS yang ada selama ini,” ungkap EGM Telkom Flexi Mas’ud Khamid di Jakarta, Kamis (28/4). Rencananya, perseroan akan mengembangkan teknologi Evolution Data Only (EVDO) Rev A dan B di 10 kota yang akan selesai pada Agustus nanti. Beberapa kota yang dibidik ialah Makassar, Denpasar, Banjarmasin, Malang, Surabaya, Yogyakarta, Bandung, Jabotabek, Pekanbaru, dan Medan. “Saat ini, pelanggan Flexi sekitar 18 juta nomor. Sebanyak satu juta di antaranya sudah aktif menggunakan data. Kita harapkan ditambahnya BTS mobile broadband akan membuat jumlah pengguna data menjadi dua juta akhir tahun nanti,” katanya. Operation Vice President Public Relations Telkom Agina Siti Fatimah mengungkapkan pada tahun lalu Flexi mencatat pertumbuhan 20 persen dengan rata-rata penggunaan pulsa (Average Revenue Per User/ARPU) sekitar 30 ribu rupiah per bulan. “Kami berharap pelanggan Flexi pada 2011 bisa tumbuh 10-11 persen menjadi sekitar 20 juta pelanggan pada akhir 2011,” katanya. � dni/E-11
HOTLINE: 021-315.2550 HO A A G G EX EXT: 111, 112 R R A A H H FAX: +62-21-315.4601 FA MUUMM ikiklan@koran-jakarta.com U UM
DISPLAY Y ADVERTORIAL LAPORAN KEUANGAN
BW FC BW FC BW FC
28.000/mmk 38.000/mmk 32.000/mmk 40.000/mmk 17.000/mmk 32.000/mmk
LELANG
BW
9.000/mmk
EKSPOSURE
BW FC
2.000.000/kavling 3.000.000/kavling
BANNER HALAMAN 1
FC
52.000/mmk
CENTER SPREAD
BW FC
35.000/mmk 40.000/mmk
FC
9.000.000/Kav/Ins
BW FC BW FC
34.000/mmk 52.000/mmk 10.000/mmk 15.000/mmk
BW
21.000/baris
KUPING
COVER EKONOMI COVER RONA
ISLAND AD OBITUARI BARIS KOLOM BARIS FOTO
KHUSUS PROPERTI & OTOMOTIF
BW
25.000/mmk
BW
100.000/kavling
12
DATA EFEK & ASURANSI
Jumat
29 APRIL 2011
KORAN JAKARTA
PERDAGANGAN SAHAM DAN OBLIGASI DI BURSA EFEK INDONESIA 28 APRIL 2011 SAHAM INDEKS LQ-45 Kode AALI
Nama Saham
SAHAM UNTUNG TERBESAR Naik/Turun Penutupan (Rp)
Tertinggi Terendah
Astra Agro Lestari Tbk
Kode
Nama Saham
Penutupan
Naik/Turun (%)
35.400
20
PTRO Petrosea Tbk
Vol
Nilai
4.000
INDONESIA BOND PRICING AGENCY (IBPA) - IGSYC
Frek
133.950.000
INDONESIA GOVERNMENT SECURITIES YIELD CURVE 7
23.250
23.000
150
23.150
ADRO Adaro Energy Tbk.
2.250
2.200
25
2.225
INDS
Indospring Tbk
9.200
19,48
121.500
1.083.200.000
92
ANTM Aneka Tambang (Persero) Tbk
2.300
2.250
0
2.300
BTPN
Bank Tabungan Pensiunan Nasion
3.050
17,31
11.116.500
32.627.125.000
1.595
55.850
55.200
450
55.600
BIPI
Benakat Petroleum Energy Tbk.
136
12,4
175.261.000
22.993.873.500
2.763
305
295
5
305
FMII
Fortune Mate Indonesia Tbk
100
11,11
10.000
1.000.000
1
7.600
7.500
100
7.600
730
710
-10
720
DLTA
Delta Djakarta Tbk
ASII
Astra International Tbk
ASRI
Alam Sutera Realty Tbk.
BBCA
Bank Central Asia Tbk
BBKP
Bank Bukopin Tbk
BBNI
Bank Negara Indonesia (Pers
4.125
4.050
-50
4.050
TSPC
Tempo Scan Pacific Tbk
BBRI
Bank Rakyat Indonesia (Pers
6.600
6.450
0
6.550
BSIM
Bank Sinarmas Tbk.
BBTN
EMDE Megapolitan Developments Tbk.
136
8,8
60.851.000
8.244.960.500
1.934
129.500
7,92
6.000
758.500.000
6
1.820
7,06
3.509.000
6.297.845.000
363
395
6,76
7.040.500
2.730.702.500
394
345
6,15
14.946.500
4.998.245.000
316
93
5,68
365.500
34.100.000
77
285
5,56
15.869.500
4.435.122.500
961 681
Bank Tabungan Negara (Perse
1.760
1.710
-40
1.710
MASA Multistrada Arah Sarana Tbk
BDMN Bank Danamon Indonesia Tbk.
6.250
6.150
0
6.200
ITTG
Leo Investments Tbk
BJBR
Bank Pembangunan Daerah Jaw
1.310
1.280
0
1.290
TOTL
Total Bangun Persada Tbk
BMRI
Bank Mandiri (Persero) Tbk
7.250
7.000
-100
7.050
MYRX Hanson International Tbk
210
5
44.085.500
9.037.507.500
BNBR
Bakrie & Brothers Tbk
67
65
-1
66
PTPP
700
4,48
15.234.500
10.597.185.000
275
BRAU
Berau Coal Energy Tbk.
550
540
-10
540
APLN Agung Podomoro Land Tbk.
360
4,35
142.640.000
51.066.735.000
1.821
BSDE
Bumi Serpong Damai Tbk
940
920
-20
920
LPIN
3.000
4,35
1.000
3.000.000
2
BTEL
Bakrie Telecom Tbk
385
380
0
385
CTTH Citatah Tbk.
75
4,17
3.862.000
287.226.000
87
BUMI
Bumi Resources Tbk
3.350
3.300
25
3.350
BEKS
150
4,17
4.031.500
578.831.000
332
CPIN
Charoen Pokphand Indonesia
1.980
1.940
10
1.950
SIPD
Sierad Produce Tbk
58
3,57
107.253.500
6.243.621.500
770
DOID
Delta Dunia Makmur Tbk
1.320
1.300
-10
1.310
JPFA
Japfa Comfeed Indonesia Tbk
3.650
3,55
10.045.000
36.610.112.500
941
ELSA
Elnusa Tbk
300
290
-5
295
ELTY
Bakrieland Development Tbk
147
142
0
144
ENRG
Energi Mega Persada Tbk
157
148
4
152
40.750
40.150
-100
40.250
GGRM Gudang Garam Tbk GJTL
Gajah Tunggal Tbk
2.325
2.300
0
2.325
INCO
International Nickel Indone
5.050
5.000
50
5.050
INDF
Indofood Sukses Makmur Tbk
5.650
5.550
0
5.600
INDY
Indika Energy Tbk
INTP
Indocement Tunggal Prakasa
ISAT
Indosat Tbk
ITMG
Indo Tambangraya Megah Tbk.
JSMR
4.100
4.000
-50
4.025
17.300
17.000
-50
17.100
PP (Persero) Tbk. Multi Prima Sejahtera Tbk Bank Pundi Indonesia Tbk.
Kode
Nama Saham
Penutupan
Naik/Turun (%)
Nilai
Nusantara Inti Corpora Tbk
210
-16
37.500
8.512.500
10
Champion Pacific Indonesia Tbk
590
-11,94
21.167.000
13.476.315.000
1.459
8,5 8 7,5 7 6,5
GEMA Gema Grahasarana Tbk
275
-8,33
2.000
575.000
4
PTSP
600
-7,69
39.500
24.810.000
27
1.500
-6,25
84.000
132.475.000
24
71
-5,33
1.000
71.000
1
147
-5,16
32.500
4.955.500
7
5.150
-100
5.200
46.800
-100
47.050
Jasa Marga (Persero) Tbk
3.350
3.275
0
3.300
KLBF
Kalbe Farma Tbk
3.600
3.550
0
3.575
LPKR
Lippo Karawaci Tbk
780
770
0
780
LSIP
PP London Sumatra Indonesia
2.400
2.350
-25
2.375
AISA
MEDC Medco Energi International
2.775
2.700
50
2.750
PGAS
Perusahaan Gas Negara (Pers
4.025
3.975
-25
PTBA
Tambang Batubara Bukit Asam
EMTK Elang Mahkota Teknologi Tbk SIAP
Sekawan Intipratama Tbk
BNBA Bank Bumi Arta Tbk
5,5
10
15
20
27 APRIL 2011
25
30
28 APRIL 2011
6,7439 5,8846 6,3401 6,6665 6,8258 6,9378 7,0634 7,2167 7,3926 7,5805 7,7710 7,9565 8,1322 8,2952 8,4438 8,5776 8,6968 8,8021 8,8944 8,9749 9,0447 9,1049 9,1567 9,2010 9,2389 9,2711 9,2984 9,3216 9,3412 9,3578 9,3717
BENCHMARK SUN Tenor
Seri
Fair Price (%)
YTM (%)
Kupon (%)
760
-5
7.500
5.725.000
5
5,39
FR0055
101,9500
6,9320
7,3750
-4,55
5.000
52.500.000
1
10,22
FR0053
103,1954
7,7879
8,2500
720
-4
7.716.000
5.673.555.000
616
15,39
FR0056
100,4250
8,3237
8,3750
SMDM Suryamas Dutamakmur Tbk
115
-3,36
176.500
20.218.500
29
20,23
FR0054
105,2500
8,9317
9,5000
3.975
VOKS Voksel Electric Tbk
580
-3,33
50.000
29.000.000
1
Alumindo Light Metal Inds.Tbk Tiga Pilar Sejahtera Food Tbk
22.500
22.250
0
22.400
MYOR Mayora Indah Tbk
11.350
-2,99
261.500
2.948.875.000
184
2.300
2.250
-25
2.275
NIPS
Nipress Tbk
3.300
-2,94
500
1.650.000
1
SMGR Semen Gresik (Persero) Tbk
9.600
9.400
-100
9.450
PEGE
Panca Global Securities Tbk
170
-2,86
500
85.000
1
TINS
Timah (Persero) Tbk.
2.875
2.825
0
2.875
RICY
Ricky Putra Globalindo Tbk
177
-2,75
17.154.500
3.077.530.000
2.232
TLKM
Telekomunikasi Indonesia (P
7.750
7.550
-50
7.650
MICE
Multi Indocitra Tbk
360
-2,7
1.355.500
492.065.000
137
UNSP
Bakrie Sumatra Plantations
390
380
-5
385
1.850
-2,63
4.857.500
9.065.930.000
455
UNTR
United Tractors Tbk
23.500
23.100
100
23.350
ABBA Mahaka Media Tbk.
205
-2,38
1.656.500
333.985.000
67
UNVR
Unilever Indonesia Tbk
15.300
15.150
50
15.300
NIKL
410
-2,38
4.102.000
1.682.135.000
272
Penutupan
Prb (Nominal)
ENRG Energi Mega Persada Tbk
152
4
786.052.000
120.321.357.000
TOP VOLUME BROKER
PBRX Pan Brothers Tbk. Pelat Timah Nusantara Tbk.
Kontak IBPA: Departemen Pemasaran & Layanan ; E-mail: enquiries@ibpa.co.id ; Telepon: 021 515 1569 ; Faks: 021 515 1520 ; Website: www.ibpa.co.id Informasi yang disajikan oleh IBPA dalam dokumen ini hanya dapat digunakan untuk kepentingan penerima saja. Informasi dalam dokumen ini didasarkan pada sumber‐sumber data yang dapat dipercaya yang tersedia hingga batas waktu pengumpulan data yang ditetapkan oleh IBPA. Dokumen ini dimaksudkan semata‐mata hanya untuk tujuan penyediaan informasi nilai imbal hasil (yield) dan kurva imbal hasil (yield curve) Surat Utang Negara (SUN), serta data harga pasar wajar SUN seri benchmark, dan bukan merupakan rekomendasi, penawaran, saran ataupun pendapat dari IBPA untuk membeli, menjual, atau menyimpan Efek tertentu, atau bukan untuk mengesahkan dokumen, pajak, akuntansi, atau bukan merupakan saran investasi, atau bukan sebagai layanan yang menjanjikan keuntungan tertentu, atau kesesuaian dari Efek apapun atau investasi lainnya. IBPA, termasuk direksi, karyawan dan agen resmi IBPA, tidak bertanggung jawab atas kerugian yang timbul dari segala bentuk penggunaan informasi yang terdapat di dalam dokumen ini oleh penerima informasi dan akan membebaskan IBPA dari tuntutan atau upaya hukum apapun yang diakibatkannya.
SAHAM VOLUME TERBESAR Nilai
5
27-April-11
6,7497 5,7369 6,2229 6,6046 6,7998 6,9284 7,0584 7,2099 7,3810 7,5631 7,7474 7,9271 8,0975 8,2555 8,3998 8,5299 8,6458 8,7484 8,8383 8,9168 8,9849 9,0437 9,0943 9,1377 9,1748 9,2063 9,2332 9,2559 9,2752 9,2914 9,3051
10.500
ALMI
TOWR Sarana Menara Nusantara Tbk.
SMCB Holcim Indonesia Tbk.
Volume
0
28-April-11
0,1 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30
Frek
IGAR
5.300
Nama
Tenor
6 Vol
UNIT
Pioneerindo Gourmet Internatio
YIELD
9
SAHAM RUGI TERBESAR
47.550
Kode
9,5
Frek
Kode
Nama Saham
Vol
Nilai
Frek 3.692
LK
RECAPITAL SECURITIES
1.656.411.500
115.557.608.500
211
YP
eTRADING SECURITIES
555.481.221
276.540.369.400
23.161
ELTY
Bakrieland Development Tbk
144
0
175.975.000
25.406.790.500
1.065
PD
INDO PREMIER SECURITIES
517.760.500
226.275.238.500
13.848
BIPI
Benakat Petroleum Energy Tbk.
136
15
175.261.000
22.993.873.500
2.763
KI
CIPTADANA SECURITIES
505.740.500
341.161.411.500
3.573
DEWA Darma Henwa Tbk
85
0
159.210.500
13.528.155.500
1.489
YU
CIMB SECURITIES INDONESIA
401.812.400
382.231.879.500
7.350
TRUB
60
-1
144.019.500
8.723.528.000
853
DR
OSK NUSADANA SECURITIES
301.992.000
247.810.736.000
6.947
APLN Agung Podomoro Land Tbk.
360
15
142.640.000
51.066.735.000
1.821
Truba Alam Manunggal Engineer
VOLUME TRANSAKSI TERBESAR OBLIGASI NEGARA No.
Nama Obligasi
Tgl Lelang
Tgl Peny.
TTM
Volume
Nilai
(Rp Mil)
(Rp Mil)
Harga
Yield
Kupon
CP
VALBURY ASIA SECURITIES
291.391.000
150.285.968.500
5.909
BUMI Bumi Resources Tbk
3.350
25
122.821.500
409.765.837.500
1.915
1
Obligasi Negara Th. 2003 Seri FR0023
28-Apr-11
10-May-11
1,63
107,600
10
10,7600
5,9388
CC
MANDIRI SEKURITAS
257.743.500
244.509.747.000
4.610
ASRI
Alam Sutera Realty Tbk.
305
5
118.479.500
35.577.857.500
1.077
2
Obligasi Negara Th. 2004 Seri FR0025
28-Apr-11
02-May-11
0,46
101,900
33,851
34,4942
9,9599
10
YJ
LAUTANDHANA SECURINDO
252.129.500
112.453.413.500
3.683
SIPD
Sierad Produce Tbk
58
2
107.253.500
6.243.621.500
770
3
Obligasi Negara Th. 2005 Seri FR0027
28-Apr-11
02-May-11
4,13
109,350
10
10,9350
6,8531
9,5
4
Obligasi Negara Th.2005 Seri FR0030
28-Apr-11
05-May-11
5,05
116,000
200
232,0000
0,0000
10,75
5
Obligasi Negara Th.2006 Seri FR0034
28-Apr-11
02-May-11
10,14
134,250
11,329
15,2092
0,0000
12,8
6
Obligasi Negara Th. 2006 Seri FR0038
28-Apr-11
03-May-11
7,3
122,500
2,17
2,6583
0,0000
11,6
NI
BNI SECURITIES
247.281.500
131.933.180.000
8.410
BNBR Bakrie & Brothers Tbk
66
-1
89.260.500
5.898.332.500
765
ML
MERRILL LYNCH INDONESIA
238.779.506
341.100.150.040
4.895
GREN Evergreen Invesco Tbk.
102
-1
83.482.000
8.619.251.500
2.501
FZ
WATERFRONT SECURITIES IND.
225.788.000
71.867.094.500
3.957
BJBR
1.290
0
77.576.500
100.492.535.000
2.260
Bank Pembangunan Daerah Jawa
ZP
KIM ENG SECURITIES
209.661.611
368.363.922.900
6.766
KIJA
126
2
67.771.000
8.497.481.500
652
DX
BAHANA SECURITIES
206.783.000
321.861.400.500
5.169
MIRA Mitra International Resources
185
-3
62.345.000
11.652.516.000
1.077
7
Obligasi Negara Th. 2006 Seri FR0040
28-Apr-11
02-May-11
14,39
121,150
10
12,1150
8,4308
11
AI
UOB KAY HIAN SECURITIES
195.210.890
152.314.165.000
3.077
EMDE Megapolitan Developments Tbk.
136
11
60.851.000
8.244.960.500
1.934
8
Obligasi Negara Th. 2007 Seri FR0042
28-Apr-11
02-May-11
16,22
112,200
5
5,6100
8,8170
10,25
XA
WOORIKORINDOSECURITIESINDONESIA
194.482.500
94.639.616.500
2.820
DILD
370
0
60.052.000
22.316.682.500
1.333
10
LS
RELIANCE SECURITIES
175.335.000
96.689.169.500
3.720
UNSP Bakrie Sumatra Plantations Tb
385
-5
58.127.500
22.304.775.000
656
OD
DANAREKSA SEKURITAS
171.227.000
147.588.614.500
5.287
LPKR
780
0
53.737.000
41.873.455.000
496
KK
PHILLIP SECURITIES INDONESIA
156.892.620
101.510.297.000
6.443
TRAM Trada Maritime Tbk.
610
10
49.448.000
30.001.980.000
151
LG
TRIMEGAH SECURITIES Tbk.
152.060.000
73.578.687.500
2.945
MYRX Hanson International Tbk
210
10
44.085.500
9.037.507.500
681
TOP NILAI BROKER
Kawasan Industri Jababeka Tbk
11
Intiland Development Tbk Lippo Karawaci Tbk
SAHAM NILAI TERBESAR
9
Obligasi Negara Th. 2007 Seri FR0047
28-Apr-11
02-May-11
16,81
110,500
10
11,0500
8,8000
10
Obligasi Negara Th. 2007 Seri FR0048
28-Apr-11
03-May-11
7,39
108,250
30,425
32,9351
0,0000
9
11
Obligasi Negara RI Seri FR0052
28-Apr-11
02-May-11
19,31
113,330
5
5,6665
9,0200
10,5
12
Obligasi Negara RI Seri FR0053
28-Apr-11
02-May-11
10,22
102,500
0,5
0,5125
7,8860
8,25
13
Obligasi Negara RI Seri FR0054
28-Apr-11
02-May-11
20,23
104,900
5
5,2450
8,9679
9,5
14
Obligasi Negara RI Seri FR0055
28-Apr-11
29-Apr-11
5,39
100,950
20
20,1900
7,1564
7,375
15
Obligasi Negara RI Seri FR0056
28-Apr-11
02-May-11
15,39
103,250
0,25
0,2581
7,9900
8,375
16
Obligasi Negara RI Seri FR0057
28-Apr-11
03-May-11
30,07
102,350
5
5,1175
9,2647
9,5
17
Obligasi Pem. Th. 2002 Seri FR0016
28-Apr-11
02-May-11
0,3
102,450
1,6
1,6392
4,7530
13,45
18
Obligasi Pem. Th. 2002 Seri VR0022
28-Apr-11
02-May-11
4,91
101,082
42,25
42,7071
0,2587
6,36967
19
SBSN RI Seri IFR-0005
28-Apr-11
05-May-11
5,72
107,250
20
21,4500
7,4100
0
Penutupan
Prb (Nominal)
YU
CIMB SECURITIES INDONESIA
401.812.400
382.231.879.500
7.350
BUMI Bumi Resources Tbk
3.350
25
122.821.500
409.765.837.500
1.915
ZP
KIM ENG SECURITIES
209.661.611
368.363.922.900
6.766
BMRI
Bank Mandiri (Persero) Tbk
7.050
-100
21.670.000
154.436.200.000
1.403
DB
DEUTSCHE SECURITIES INDONESIA
133.800.000
364.764.344.000
2.541
BBRI
Bank Rakyat Indonesia (Perser
6.550
0
23.535.000
153.693.500.000
1.494
CS
CREDIT SUISSE SECURITIES IND
139.678.500
355.028.298.500
3.407
ENRG Energi Mega Persada Tbk
152
4
786.052.000
120.321.357.000
3.692
KI
CIPTADANA SECURITIES
505.740.500
341.161.411.500
3.573
BJBR
Bank Pembangunan Daerah Jawa
1.290
0
77.576.500
100.492.535.000
2.260
ML
MERRILL LYNCH INDONESIA
238.779.506
341.100.150.040
4.895
ASII
Astra International Tbk
55.600
450
1.617.500
89.726.400.000
1.224
20
SBSN RI Seri IFR-0007
28-Apr-11
02-May-11
13,73
107,050
1
1,0705
9,3200
0
DX
BAHANA SECURITIES
206.783.000
321.861.400.500
5.169
KLBF
Kalbe Farma Tbk
3.575
0
21.781.500
77.924.825.000
1.421
21
Obligasi Negara Republik Indonesia Seri ORI003
28-Apr-11
02-May-11
0,37
100,500
0,15
0,1508
7,9891
9,4
KZ
CLSA INDONESIA
91.313.000
303.087.387.500
2.508
ITMG
Indo Tambangraya Megah Tbk.
47.050
-100
1.506.500
70.997.275.000
910
22
Obligasi Negara Republik Indonesia Seri ORI004
28-Apr-11
02-May-11
0,87
102,250
0,05
0,0511
6,8022
9,5
YP
ETRADING SECURITIES
555.481.221
276.540.369.400
23.161
UNTR United Tractors Tbk
23.350
100
2.997.000
69.870.000.000
712
RX
MACQUARIE CAPITAL SEC. IND.
112.656.000
273.774.809.500
2.324
ADRO Adaro Energy Tbk.
2.225
25
31.313.500
69.616.475.000
1.261
23
Obligasi Negara Republik Indonesia Seri ORI005
28-Apr-11
02-May-11
2,38
108,750
0,075
0,0816
7,4749
11,45
DR
OSK NUSADANA SECURITIES
301.992.000
247.810.736.000
6.947
CPIN
1.950
10
34.831.500
68.284.780.000
2.733
24
Obligasi Negara Republik Indonesia Seri ORI006
28-Apr-11
02-May-11
1,3
102,080
0,5
0,5104
7,6463
9,35
25
Obligasi Negara Republik Indonesia Seri ORI007
28-Apr-11
02-May-11
2,3
101,500
0,05
0,0508
7,2300
7,95
Kode
Nama
Volume
Nilai
Frek
Kode
Nama Saham
Charoen Pokphand Indonesia Tb
Vol
Nilai
Frek
CC
MANDIRI SEKURITAS
257.743.500
244.509.747.000
4.610
BBNI
Bank Negara Indonesia (Perser
4.050
-50
15.071.000
61.539.537.500
945
PD
INDO PREMIER SECURITIES
517.760.500
226.275.238.500
13.848
INDF
Indofood Sukses Makmur Tbk
5.600
0
10.622.500
59.352.825.000
958
26
Surat Perbendaharaan Negara Seri SPN20110505
28-Apr-11
29-Apr-11
0,02
99,927
1,001
1,0003
4,4500
0
DH
SINARMAS SEKURITAS
129.722.000
199.476.955.000
3.042
AALI
Astra Agro Lestari Tbk
23.150
150
2.292.000
52.911.550.000
902
27
Sukuk Negara Ritel Seri SR-001
28-Apr-11
02-May-11
0,83
103,000
0,05
0,0515
8,1767
0
BK
J.P MORGAN SECURITIES INDONESIA
80.716.000
190.300.112.500
2.255
EXCL
XL Axiata Tbk.
6.750
0
7.600.500
51.098.500.000
621
28
Sukuk Negara Ritel Seri SR-002
28-Apr-11
02-May-11
1,79
101,500
0,05
0,0508
7,7908
0
AK
UBS SECURITIES INDONESIA
109.869.396
160.384.886.260
2.653
APLN Agung Podomoro Land Tbk.
360
15
142.640.000
51.066.735.000
1.821
INCO
5.050
50
9.807.000
49.124.150.000
890
29
Sukuk Negara Ritel Seri SR-003
28-Apr-11
02-May-11
2,83
101,250
0,2
0,2025
0,0000
0
30
Obligasi Negara Th. 2005 Seri FR0028
27-Apr-11
02-May-11
6,22
113,890
0,6
0,6833
0,0000
10
AI
UOB KAY HIAN SECURITIES
195.210.890
152.314.165.000
3.077
CP
VALBURY ASIA SECURITIES
291.391.000
150.285.968.500
5.909
TLKM Telekomunikasi Indonesia (Per
7.650
-50
6.343.500
48.343.000.000
1.228
OD
DANAREKSA SEKURITAS
171.227.000
147.588.614.500
5.287
PGAS Perusahaan Gas Negara (Perser
3.975
-25
12.099.000
48.308.937.500
681
31
Obligasi Negara Th. 2006 Seri FR0033
27-Apr-11
02-May-11
1,88
111,300
38
42,2940
6,0090
12,5
NI
BNI SECURITIES
247.281.500
131.933.180.000
8.410
GGRM Gudang Garam Tbk
40.250
-100
1.162.500
46.856.625.000
526
32
Obligasi Negara RI Seri FR0049
27-Apr-11
02-May-11
2,38
106,150
9,5
10,0843
0,0000
9
Yield
Kupon
YP
Nama eTRADING SECURITIES
PD
INDO PREMIER SECURITIES
NI
BNI SECURITIES
VOLUME TRANSAKSI TERBESAR OBLIGASI KORPORASI
SAHAM TERAKTIF
TOP BROKER TERAKTIF Kode
International Nickel Indonesi
Volume
Nilai
555.481.221
276.540.369.400
Frek
Kode
Penutupan
Prb (Nominal)
23.161
ENRG Energi Mega Persada Tbk
152
4
786.052.000
120.321.357.000
3.692
Benakat Petroleum Energy Tbk.
136
15
175.261.000
22.993.873.500
2.763
Charoen Pokphand Indonesia Tb
1.950
10
34.831.500
68.284.780.000
2.733
1
Obligasi Astra Sedaya Finance XI Tahun 2010 Seri E
28-Apr-11
02-May-11
2,39
102
-1
83.482.000
8.619.251.500
2.501
2
Obligasi Astra Sedaya Finance XII Tahun 2011 Seri A
28-Apr-11
02-May-11
0,84
1.290
0
77.576.500
100.492.535.000
2.260
3
Obligasi V Bank DKI Tahun 2008
28-Apr-11
02-May-11
1,85
177
-5
17.154.500
3.077.530.000
2.232
4
Bank Danamon I Tahun 2007 Seri B
28-Apr-11
29-Apr-11
0,98
5
Bank Danamon II Tahun 2010 Seri B
28-Apr-11
29-Apr-11
4,62
99,800
517.760.500
226.275.238.500
13.848
BIPI
247.281.500
131.933.180.000
8.410
CPIN
Nama Saham
YU
CIMB SECURITIES INDONESIA
401.812.400
382.231.879.500
7.350
GREN Evergreen Invesco Tbk.
DR
OSK NUSADANA SECURITIES
301.992.000
247.810.736.000
6.947
BJBR
Bank Pembangunan Daerah Jawa
ZP
KIM ENG SECURITIES
209.661.611
368.363.922.900
6.766
RICY
Ricky Putra Globalindo Tbk
Vol
Nilai
Frek No.
Nama Obligasi
Tgl Lelang
Tgl Peny.
TTM
Volume
Nilai
(Rp Mil)
(Rp Mil)
103,050
2
2,0610
9,2341
10,75
idAA
100,000
2
2,0000
7,9500
7,95
idAA
96,000
5
4,8000
13,7400
11,25
idA+
102,500
3
3,0750
7,9000
10,6
idAA+
2
1,9960
9,0500
9
idAA+
Harga
Rating
KK
PHILLIP SECURITIES INDONESIA
156.892.620
101.510.297.000
6.443
MRAT Mustika Ratu Tbk
560
-10
6.942.500
3.989.915.000
2.201
CP
VALBURY ASIA SECURITIES
291.391.000
150.285.968.500
5.909
EMDE Megapolitan Developments Tbk.
136
11
60.851.000
8.244.960.500
1.934
OD
DANAREKSA SEKURITAS
171.227.000
147.588.614.500
5.287
BUMI
Bumi Resources Tbk
3.350
25
122.821.500
409.765.837.500
1.915
6
Obligasi VII Bank Jabar Banten Tahun 2011 Seri B
28-Apr-11
03-May-11
4,79
102,200
5
5,1100
9,6187
10,2
idAA-
DX
BAHANA SECURITIES
206.783.000
321.861.400.500
5.169
APLN
Agung Podomoro Land Tbk.
360
15
142.640.000
51.066.735.000
1.821
7
Obligasi II Bank Lampung Tahun 2007
28-Apr-11
02-May-11
1,53
95,500
1
0,9550
15,2200
11,85
idA-
ML
MERRILL LYNCH INDONESIA
238.779.506
341.100.150.040
4.895
RBMS Ristia Bintang Mahkotasejati
93
3
13.372.500
1.239.047.500
1.776
8
Obligasi Berlian Laju Tanker IV Tahun 2009 Seri B
28-Apr-11
02-May-11
1,08
89,502
50
44,7509
27,0800
15,5
idA-
CC
MANDIRI SEKURITAS
257.743.500
244.509.747.000
4.610
MNCN Media Nusantara Citra Tbk
890
10
23.124.000
20.522.860.000
1.725
FZ
WATERFRONT SECURITIES IND.
225.788.000
71.867.094.500
3.957
BTPN Bank Tabungan Pensiunan Nasio
3.050
450
11.116.500
32.627.125.000
1.595
9
Obligasi Subordinasi Rupiah Bank Mandiri I Tahun 2009
28-Apr-11
29-Apr-11
5,63
106,000
25
26,5000
10,4662
11,85
idAA+
LS
RELIANCE SECURITIES
175.335.000
96.689.169.500
3.720
BBRI
6.550
0
23.535.000
153.693.500.000
1.494
10
Obligasi Subordinasi I Bank CIMB Niaga Tahun 2010
28-Apr-11
03-May-11
6,2
101,000
1
1,0100
11,0700
11,3
AA(idn)
YJ
LAUTANDHANA SECURINDO
252.129.500
112.453.413.500
3.683
DEWA Darma Henwa Tbk
85
0
159.210.500
13.528.155.500
1.489
11
Excelcom II Tahun 2007
28-Apr-11
29-Apr-11
1
102,050
2
2,0410
0,0000
10,35
idAA+
KI
CIPTADANA SECURITIES
505.740.500
341.161.411.500
3.573
IGAR
Champion Pacific Indonesia Tb
590
-80
21.167.000
13.476.315.000
1.459
12
Federal International Finance XI Tahun 2011 Seri C
28-Apr-11
29-Apr-11
3
100,000
15
15,0000
9,5996
9,6
idAA
CS
CREDIT SUISSE SECURITIES IND
139.678.500
355.028.298.500
3.407
KLBF
Kalbe Farma Tbk
3.575
0
21.781.500
77.924.825.000
1.421
GR
PANIN SEKURITASTbk.
128.556.000
66.843.616.500
3.317
BMRI
Bank Mandiri (Persero) Tbk
7.050
-100
21.670.000
154.436.200.000
1.403
13
Indofood Sukses Makmur V Tahun 2009
28-Apr-11
19-May-11
3,14
110,000
5
5,5000
9,2361
13
idAA
AI
UOB KAY HIAN SECURITIES
195.210.890
152.314.165.000
3.077
DILD
Intiland Development Tbk
370
0
60.052.000
22.316.682.500
1.333
14
Indah Kiat I Tahun 1999 Seri A
28-Apr-11
29-Apr-11
3,43
83,000
1
0,0012
14,8000
8,59
idD
EP
MNC SECURITIES
102.707.500
56.497.738.000
3.057
ADRO Adaro Energy Tbk.
2.225
25
31.313.500
69.616.475.000
1.261
15
Indah Kiat I Tahun 1999 Seri B
28-Apr-11
29-Apr-11
6,43
83,000
0,5
0,4150
12,4300
8,59
idD
Bank Rakyat Indonesia (Perser
UNIT LINK PT AJ SEQUIS LIFE
PT ASURANSI TAKAFUL KELUARGA
Unit Link
27-April-11
26-April-11
Unit Link
PT BNI LIFE INSURANCE 27-April-11
26-April-11
Unit Link
COMMONWEALTH LIFE 27-April-11
26-April-11
Takafulink Alia
Rp
1429,78
1.413,09
B-Life Link Dana Stabil
Rp
1.463,59
1.464,18
Unit Link
27-April-11
26-April-11
Sequis Life Rupiah Equity Fund
Rp
21277,04
21103,65
Investra Balance Fund
Rp
1.979,30
1.973,67
Sequis Life Rupiah Managed Fund
Rp
2430,59
2417,69
Takafulink Istiqomah
Rp
1518,22
1.518,28
B-Life Link Dana Selaras
Rp
1.565,53
1.570,35
Investra Balanced Progressive Fund
Rp
2.829,58
2.809,62
Sequis Life Rupiah Stable Fund
Rp
1585,7
1585,51
Takafulink Mizan - Syariah Investa Link
Rp
1814,76
1.808,73
B-Life Link Dana Maxima
Rp
1.635,87
1.644,45
Investra Balanced Target Fund
Rp
1.133,59
1.131,46
Sequis Life Rupiah Cash Fund
Rp
1165,27
1165,1
B-Life Link Dana Cemerlang
Rp
1.309,30
1.310,98
Investra Balanced Syariah
Rp
1.093,59
1.091,43
154,05
153,98
B-Life Link Dana Kombinasi
Rp
1.299,77
1.304,36
Investra Bond Fund
Rp
2.035,36
2.035,53
B-Life Link Dana Aktif
Rp
1.354,79
1.360,32
Investra Equity Fund
Rp
4.060,36
4.027,25
Investra Equity Income Fund
Rp
2.945,09
2.921,85
Investra Equity Infrastructure Fund
Rp
1.457,48
1.445,06
Investra Equity Dynamic Fund
Rp
1.461,02
1.449,11
Investra Equity Syariah
Rp
1.457,28
1.444,59
Investra Money Market Fund
Rp
1.451,22
1.450,66
Commlink Aggressive Fund
Rp
1.983,20
1.967,71
Commlink Moderate Fund
Rp
1.640,84
1.630,50
Commlink Conservative Fund
Rp
1.236,97
1.235,05
Sequis Life US Dollar Stable Fund Rupiah Golden Fixed Income Fund
Rp
1749,69
1749,7
Rupiah Golden Equity Fund
Rp
2812,44
2791,44
Rupiah Golden Managed Fund
Rp
2506,22
2488,93
Syariah rupiah Balanced Fund
Rp
1517,71
1505,1
PT. ASURANSI JIWA MEGA LIFE Unit Link
27-April-11
26-April-11
Mega Link Agressive Fund
Rp
1323,26
1.314,84
B-Life Spectra Link Dana Stabil Plus
Rp
1.336,46
1.337,00
Mega Link Balance Fund
Rp
1524,16
1.518,11
B-Life Spectra Link DanaSelaras Plus
Rp
1.547,14
1.551,90
Mega Link Protected Fund
Rp
1428,92
1.425,94
B-Life Spectra Link Dana Maxima Plus
Rp
1.896,38
1.906,33
1,1405
1,1372
B-Life Spectra Link Dana Secure USD
PT A.J. CENTRAL ASIA RAYA
JS LINK JIWASRAYA
Unit Link
Unit Link
27-April-11
26-April-11
JS Balanced Fund
Rp
1537,23
1.532,30
JS Equity Fund
Rp
1816,96
1.806,67
JS Fixed Income Fund
Rp
1247,21
1.246,23
27-April-11
26-April-11
B-Life Syariah Stabil
Rp
1.410,98
1.410,69
B-Life Syariah Berimbang
Rp
1.231,48
1.237,65
CARLink Pro-Fixed
Rp
1936,92
1.936,45
B-Life Syariah Optimal
Rp
1.432,68
1.444,66
CARLink Pro-Mixed
Rp
2167,63
2.162,71
B-Life Syariah Fixed Income
Rp
1.380,58
1.380,32
CARLink Pro-Save
Rp
1577,50
1.577,21
B-Life Syariah Managed Fund
Rp
1.095,71
1.100,57
1.351,86
B-Life Syariah Equity Fund
Rp
1.146,32
1.153,73
Century Pro-Fixed
Rp
1352,18
* Untuk Harga Unit Produk Premi Tunggal menggunakan Harga Beli
®
KORAN JAKARTA
EKONOMI INTERNASIONAL
®
Jumat
29 APRIL 2011
Kebijakan Moneter I Program “Quantitative Easing” Akan Berakhir Juni Mendatang
HARGA EMAS
The Fed Tak Ubah Kebijakan
USD1.530,50/Toz 1.535
Bank sentral Amerika Serikat, The Federal Reserve (The Fed), tetap mempertahankan suku bunga acuan di level rendah dan melanjutkan kebijakan quantitative easing (QE) karena pertumbuhan ekonomi dinilai masih lambat. WASHINGTON – The Fed memutuskan untuk mempertahankan kebijakan moneter ultralonggar untuk menopang proses pemulihan ekonomi di negara itu. The Fed tetap menerapkan kebijakan suku bunga rendah dan akan mengakhiri program QE sesuai jadwal. Berdasarkan hasil pertemuan selama dua hari Komite Pasar Terbuka Federal AS (FOMC) yang berakhir Rabu (27/4) waktu setempat, The Fed sepakat melanjutkan pemberlakuan suku bunga terendah di kisaran 0-0,25 persen. Ketetapan tersebut belum berubah sejak Desember 2008. FOMC me-
rupakan komite yang bertugas menyusun kebijakan moneter di The Fed. Selain itu, The Fed mengindikasikan tetap melanjutkan kebijakan QE yang dijadwalkan berakhir Juni mendatang. “Kami akan mengakhiri program pembelian (aset pemerintah) sesuai jadwal,” ungkap Gubernur The Fed Ben Bernanke, di Washington, AS, Rabu (27/4). Pada November 2010, The Fed mengeluarkan kebijakan QE dengan alasan untuk menopang proses pemulihan ekonomi AS. Melalui kebijakan itu, The Fed mencetak uang baru senilai 600 miliar dollar,
kemudian menyuntikkannya ke sektor finansial. Sejak krisis finansial pada 2008, aset pemerintah AS yang dikuasai The Fed terus meningkat hampir tiga kali lipat. Tak hanya itu, jumlah dana ekstra yang disuntikkan The Fed ke sistem keuangan negara sampai saat ini mencapai hampir 1,8 triliun dollar AS. “Angka tersebut cenderung akan tetap mulai Juni mendatang,” tegas Bernanke. Upaya mempertahankan kebijakan ultralonggar tersebut bukan tanpa alasan. The Fed melihat perekonomian AS pascaresesi terparah sejak Great Depression pada 1929 belum menemukan momentum tepat untuk tumbuh meskipun angka pengangguran di negara itu menunjukkan tren penurunan. Pertumbuhan ekonomi AS pada 2011-2013 diprediksi melambat dari estimasi sebelumnya. The Fed menurunkan proyeksi pertumbuhan ekonomi pada 2011 menjadi di kisaran 3,1-3,3 persen. Padahal, pada
Januari lalu, The Fed menargetkan pertumbuhan produk domestik bruto (PDB) 3,4-3,9 persen. Untuk 2012, bank sentral juga menurunkan proyeksi pertumbuhan PDB menjadi 3,5-4,2 persen dari target semula 4,4 persen. Selain itu, The Fed merevisi proyeksi pertumbuhan PDB pada 2013 menjadi 3,5-4,3 persen dari 3,7-4,6 persen. Pelambatan tingkat pertumbuhan terjadi di tengah kenaikan harga yang akan mempercepat laju inflasi menjadi 2,1 persen hingga 2,8 persen pada 2011, naik cukup tajam dari estimasi semula sebesar 1,3 - 1,7 persen. The Fed juga menyatakan angka tenaga kerja akan terus membaik pada 2012. Saat itu, pengangguran di AS diprediksi turun menjadi 6,8-7,6 persen, lebih baik dari estimasi sebelumnya sebesar 7,6-8,1 persen. Pengangguran Lama Gubernur The Fed Ben Bernanke mengakui resesi ekono-
mi telah memunculkan krisis pekerjaan yang berlangsung lama. Bernanke mengungkapkan pengangguran jangka panjang dalam perekonomian saat ini merupakan yang terburuk pascaperang dunia. Bernanke mencatat sekitar 45 persen pengangguran itu tidak memiliki pekerjaan selama enam bulan atau lebih ketika pemulihan ekonomi tengah melambat. Perkiraan tersebut sejalan dengan pandangan sejumlah analis. Millan Mulraine, analis dari TD Securities di New York, AS, memperkirakan pertumbuhan jumlah lapangan kerja bakal berlanjut dalam beberapa bulan ke depan. “(Lapangan kerja) dalam satu atau dua bulan mendatang bisa naik atau turun. Kalau kondisi tersebut terus berlanjut dan proses pemulihan ekonomi berada pada jalur yang tepat, pertumbuhan (tenaga kerja) akan melaju cepat,” papar Mulraine. � mad/AFP/Rtr/E-8
13
1,45% 1.530,50
1.530 1.525 1.520 1.515 1.510 1.505 1.500 1.495 1.490
1.503,80 21 Apr
26 Apr
28 Apr
Kembali Bersinar EMAS kembali bersinar sebagai respons dari keputusan Bank Sentral AS (The Fed) untuk mempertahankan suku bunga acuan rendah 0-0,25 persen. Dalam perdagangan di Hong Kong, Kamis (28/4), harga emas ditutup pada level 1.533,00 - 1.530,50 dollar AS per ons, naik dari penutupan sehari sebelumnya sebesar 1.505,30 - 1.506,30 dollar AS. Sumber AFP
JELAJAH Perusahaan Migas Untung di Kuartal I-2011 LONDON – Perusahaan minyak dunia berhasil mendulang untung di tengah gejolak harga minyak dunia sejak awal tahun ini karena krisis politik di kawasan Timur Tengah dan Afrika Utara. Dua perusahaan minyak asal Belanda dan Amerika Serikat (AS), Shell dan Exxon Motor Corp, turut merasakan kondisi tersebut. Di London, Inggris, Kamis (28/4), Shell melaporkan kenaikan laba bersih 60 persen menjadi 8,78 miliar dollar AS pada kuartal pertama tahun ini. Nilai penjualan yang dibukukan Shell sepanjang Januari-Maret 2011 naik 28 persen menjadi hampir 110 miliar dollar AS. Sementara itu, di Houston, AS, pendapatan usaha Exxon pada kuartal pertama diperkirakan naik hampir 60 persen menyusul kenaikan penjualan di sektor pengilangan dan petrokimia. Analis memperkirakan laba bersih dari bisnis petrokimia akan naik lebih dari 6 persen menjadi 1,3 miliar dollar AS dan unit pengilangan ditaksir naik menjadi 1 miliar dollar AS dari 37 juta dollar AS. Sejak awal tahun ini, harga minyak mentah terus berfluktuasi karena kisruh politik di kawasan Timur Tengah dan Afrika Utara dan peningkatan permintaan global akibat perekonomian dunia mulai pulih. Bahkan, harga minyak terus berada di atas level 100 dollar AS per barel pada bulan lalu. � mad/AFP/E-8
» Pendapatan Naik
Arus Dana Asing ke Asia Terus Mengalir hingga 2012
REUTERS/DAVID GRAY
»
Sejumlah warga berjalan melintas di depan kantor pusat Bank of China di Beijing, China, Kamis (28/4). Tiga bank terbesar berpelat merah di China diperkirakan membukukan kenaikan pendapatan pada kuartal pertama 2011. Laporan tersebut dikeluarkan berselang sehari setelah Agricultural Bank of China mengumumkan kenaikan laba bersih sebesar 36 persen pada kuartal pertama tahun ini.
Prospek Perekonomian
BoJ Revisi Pertumbuhan PDB Jepang TOKYO – Bank Central Jepang (BoJ) merevisi proyeksi pertumbuhan ekonomi Jepang tahun ini ketika aktivitas produksi dan belanja konsumen di negara itu mengalami penurunan terbesar akibat bencana gempa dan tsunami serta nuklir pada bulan lalu. Berdasarkan laporan yang dirilis, Kamis (28/4), BoJ memangkas pertumbuhan ekonomi pada tahun ini menjadi 0,6 persen dari target semula sebesar 1,6 persen. “Karena bencana alam, perekonomian akan terus menghadapi tekanan kuat saat ini,” demikian laporan BoJ dalam laporan outlook tiap semester. Rentetan bencana alam dan
nuklir di Jepang pada bulan lalu telah melumpuhkan sebagian aktivitas perindustrian dan ekspor negara itu. Padahal, sektor perindustrian dan ekspor selama ini menjadi penggerak pertumbuhan ekonomi di Jepang. Meski demikian, BoJ optimistis perekonomian Jepang kembali tumbuh pada tahun depan. Bank sentral itu memperkirakan pertumbuhan produk domestik bruto (PDB) pada 2012 sebesar 2,9 persen, lebih baik dibandingkan estimasi semula sebesar 2,0 persen. Maraknya proyek rekonstruksi pascabencana dianggap mampu menggerakkan kembali aktivitas industri di negara itu. Pemberian stimulus juga
«
Karena bencana alam, perekonomian akan terus menghadapi tekanan kuat saat ini.
»
diharapkan bisa mempercepat pertumbuhan ekonomi di Jepang pasacabencana. Guna mendukung stimulasi ekonomi tersebut, perbankan Jepang akan mempertahankan kebijakan suku bunga terendah pada kisaran 0-0,1 persen. Sementara itu, bencana alam yang menghancurkan sebagian wilayah timur laut Jepang telah memukul konsumsi domestik. Jumlah konsumen yang berbelanja turun
drastis. Belanja rumah tangga turun sebesar 8,5 persen pada Maret lalu, terbesar sejak 1964. Secara keseluruhan, indeks harga konsumen (IHK) pada Maret lalu turun 0,1 persen, sejalan dengan estimasi pasar. BoJ memprediksikan deflasi akan terus turun sampai akhir tahun ini. Kondisi ini tentu saja akan menghambat pertumbuhan negara dengan perekonomian terbesar ketiga. Pada tahun fiskal 2011, yang dimulai per 1 April ini, indeks harga konsumen diprediksi mengalami kenaikan hingga 0,7 persen. Sebelumnya, indeks harga konsumen tahun ini diperkirakan 0,3 persen dan pada 2012 sebesar 0,6 persen.
Industri Terpuruk Selain menggerus konsumsi domestik, gempa dan tsunami serta bencana nuklir di Jepang telah membuat perindustrian di negara itu terpuruk. Data terbaru menyebutkan aktivitas produksi perindustrian di Jepang turun 15,3 persen, terbesar sejak 1953. “Turunnya hasil produksi industri sampai 15,3 persen, telah menggerus raihan produk domestik bruto sebanyak 0,9 persen dalam kuartal pertama. Kondisi ini, dipastikan masih akan berpengaruh pada perekonomian di kuartal kedua nanti,” kata Julian Jessop dari Capital Economics. � suc/AFP/Rtr/E-10
Indikator Makro
Bank Dunia Naikkan Proyeksi Ekonomi China BEIJING – Bank Dunia kembali menaikkan proyeksi pertumbuhan ekonomi China tahun ini untuk kedua kalinya. Meski demikian, institusi yang bermarkas di Washington, Amerika Serikat (AS), itu mendesak Beijing agar melanjutkan pengetatan kebijakan karena masih adanya risiko inflasi yang cukup tinggi. Bank Dunia, Kamis (28/4), menaikkan proyeksi pertumbuhan ekonomi China pada 2011 menjadi 9,3 persen. Pada Maret lalu, Bank Dunia telah mengubah proyeksi pertumbuhan ekonomi China untuk tahun ini menjadi 9,0 persen dari target yang disusun pada November 2010 sebesar 8,7 persen. “Makro-ekonomi China perlu dinormalisasi seutuhnya karena dinilai sangat rentan
terhadap risiko inflasi dan gejolak di pasar properti,” demikian laporan Bank Dunia. Untuk itu, Bank Dunia menyarankan supaya China memperlonggar kebijakan moneter dan fiskalnya. Terkait inflasi di China, Bank Dunia mengubah proyeksi inflasi di China tahun ini. Bank Dunia menaikkan indeks harga konsumen (IHK) di China menjadi 5,0 persen dari estimasi semula 4,7 persen. pada Maret lalu, IHK di China mencapai 5,4 persen, tertinggi dalam 32 bulan terakhir. Selama ini, IHK dijadikan indikator inflasi suatu negara. Namun, institusi keuangan dunia itu optimistis laju inflasi di China tidak akan meningkat dalam beberapa waktu ke depan. Hal ini dikarenakan kenaikan harga pangan dalam
REUTERS/JASON LEE
Wen Jiabao
beberapa bulan ke depan bakal melambat. Dalam beberapa tahun terakhir, perekonomian China tumbuh pesat seiring dengan melonjaknya ekspor negara itu. Terkini, China berhasil mempertahankan pertumbuhan ekonomi pada level dua digit.
Data terbaru Beijing menyebutkan perekonomian China kembali mencatat pertumbuhan mengesankan sebesar 10,3 persen selama 2010. Hal ini menjadi pertumbuhan tercepat sejak krisis finansial global pada 2008 yang sempat berimbas ke Negeri Panda. Angka pertumbuhan ekonomi China pada 2010 itu mampu melampui target pemerintah yang direvisi pada 2009 lalu sebesar 9,2 persen dan Bank Dunia sebesar 10 persen. Pada kuartal IV-2010, perekonomian China tumbuh 9,8 persen, melebihi ekspektasi pasar. Perkuat Kerja Sama Di Kuala Lumpur, Malaysia, Perdana Menteri China Wen Jiabao menandatangani kerja sama untuk memperkuat dan
meningkatkan hubungan ekonomi dengan Malaysia. Tahun lalu, China merupakan mitra terbesar Malaysia dengan nilai perdagangan sampai 45,66 miliar dollar AS. Jumlah tersebut menjadikan Kuala Lumpur pasar kedua terbesar ekspor dan impor. Wen menyatakan peningkatan kerja sama tersebut akan mendatangkan keuntungan lebih besar bagi kedua negara. Dia menambahkan China sangat menghargai peran Malaysia sebagai mediator untuk memperkuat kerja sama dengan negara-negara di Asia Tenggara yang tergabung dalam organisasi regional ASEAN. “China akan melanjutkan impor CPO (crude palm oil) dan durian (dari Malaysia),” ujar Wen. � suc/AFP/Rtr/E-10
HONG KONG – Dana Moneter Internasional (IMF) memperingatkan arus modal asing yang mengalir ke negara di Asia tetap menjadi perhatian penting bagi para pembuat kebijakan di kawasan itu. IMF melihat adanya aliran arus modal asing yang sangat besar ke sejumlah negara di Asia, termasuk China, Indonesia, dan Filipina. “Arus modal akan terus mengalir ke Asia pada 2011 dan 2012 karena terpikat oleh prospek pertumbuhan ekonomi yang kuat dan digerakkan oleh likuiditas global yang berlebihan.” Demikian pernyataan IMF dalam laporan soal prospek ekonomi regional untuk kawasan Asia Pasifik di Hong Kong, Kamis (28/4). Meski demikian, menurut IMF, arus modal asing mengalir cukup moderat ke Asia sejak Oktober lalu dan tetap berada di bawah level kenaikan pada tahun-tahun sebelumnya, seperti saat krisis finansial Asia pada 1997. Sampai saat ini, sejumlah negara, termasuk Korea Selatan (Korsel), Indonesia, dan India, telah memperketat kebijakan untuk mengendalikan arus modal asing yang bersifat spekulatif atau hot money. � mad/AFP/E-8
Laba Deutsche Bank Melonjak FRANKFRUT – Bank terbesar di Jerman, Deutsche Bank, Kamis (28/4), melaporkan raihan keuntungan pada kuartal pertama 2011 yang disebut sebagai perolehan terbaik kedua sepanjang sejarah di negeri kanselir. Sepanjang JanuariMaret lalu, laba bersih Deutsche Bank mencapai 2,1 miliar euro atau setara 3,1 miliar dollar AS, naik 17 persen dibandingkan periode sama tahun lalu sebesar 1,8 miliar euro. Kenaikan keuntungan tersebut dipengaruhi oleh membaiknya sektor retail dan manajemen aset di bank tersebut. Tak hanya itu, peningkatan kinerja tersebut digerakkan oleh aktivitas investasi yang dilakukan Deutsche Bank. Laporan dari seorang kontributor menyebutkan nilai pendapatan dari sektor investasi ini mencapai 2,6 miliar euro. “Kami akan melebarkan sayap investasi pada waralaba dan kami juga cukup optimistis meraih target pendapatan sebesar 10 miliar euro dari sayap bisnis kami yang lain,” kata CEO Deutsche Bank Josef Ackermann. � suc/AFP/E-10
» Tingkatkan Target
»
REUTERS/FABRIZIO BENSCH
Pengendara sepeda melintas di depan gedung milik Bayer HealthCare Pharmaceuticals di Berlin, Jerman, Kamis (28/4). Perusahaan farmasi asal Jerman itu menaikkan target penjualan dan pendapatan pada tahun ini menyusul peningkatan permintaan terhadap pestisida oleh para petani di dunia.
14 Pinjaman
MAKRO - FINANSIAL
Jumat
29 APRIL 2011
%
Simpanan
Pinjaman
%
BNI Griya12bln
14,50
Taplus BNI 50-100jt
2,25
BNI Fleksi
12,00
Taplus Utama BNI 50-100jt
3,00
Mandiri KPR*
BNI Multiguna
15,00
BNI Deposito 1bln <100jt*
5,50
Mandiri KPR Multiguna*
BNI Cerdas
13,00
BNI Deposito 1bln 100jt-1M*
5,75
Mandiri KPM (Mobil Baru)*
BNI Oto
7,00
BNI Deposito 1bln USD*
1,25
* Berlaku efektif Agustus 2009
Sumber: Div. Kom Perusahaan BNI
Mandiri KPM (Mobil Bekas)* Kredit Modal Kerja
%
Simpanan
Tabungan Rp 14.50 5jt-50jt 15.00
Tabungan USD ≥100
Deposito Rp 1 Bln 14.25 50 jt-100jt Deposito USD 1 Bln 17.25 <US$100 Ribu 13.50
Giro Rp 50jt-500jt
%
Pinjaman*
%
5.25
Tabungan BII Rupiah
3,00
0.50
KPR Ekspress Debt Lama
13,49
Tabungan Gold BII
3,00
5.25
KPR Maxima Debt Baru
15,49
0.25
KKP Intensifikasi Pangan
18,00
KPP Peternakan
18,00
1.50
Deposito Dollar AS 1bln Deposito Euro
6,00 0,75 0,50
Pinjaman Modal Kerja Rp Pinjaman Modal Kerja USD KPM Kendaraan Baru 1th KPM Kendaraan Baru 2th KPM Kendaraan Baru 3th
%
Simpanan
%
Pinjaman
%
Simpanan
%
Sinarmas >100 13,00 Tabungan ribu
3,50
Kredit Griya Mukti ≤50jt*
15,75 Tabungan Batara 5-50jt
2,75
9,00 Simas Gold ≥10jt
6,75
Kredit Swa Griya*
16,00 Giro Dollar USD
0,50
5,25
Kredit Griya Sembada*
Prima Perorangan 16,00 Batara 5-100jt*
4,50
0,15
KMK-Kontraktor*
Tabungan e’Batarapos 15,00 1jt-10jt*
3,00
2,75
Kredit Investasi*
15,00 Deposito USD 3bln
1,50
5,90 Sinarmas saving plan 6,90 Rekening Koran USD >500 7,90 Deposito USD ≥10rb 6bln
Sumber:www.bii.co.id
Sumber: www.banksinarmas.com
* Berlaku efektif 23 Juni 2009 * Berlaku 25 Agustus 2009
Sumber:www.btn.co.id
BI Akui Daya Serap Pasar Keuangan Masih Terbatas KORAN JAKARTA/M FACHRI
HASIL RUPST I Dirut BRI Sofyan Basir (kanan), didampingi Direktur Sarwono Sudarto usai memberikan keterangan mengenai hasil Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) di Jakarta, Kamis (28/4). Pemegang saham menetapkan dividen pay out ratio 20 persen dari total laba 2010 sebesar 2,294 triliun rupiah.
BRI Bagi Dividen Rp2,294 Triliun JAKARTA – Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk/BRI menyetujui pembagian dividen 2,294 triliun rupiah atau 20 persen dari laba bersih tahun buku 2010 yang mencapai 11,472 triliun rupiah. Direktur Utama BRI Sofyan Basir, di Jakarta, Kamis (28/4), mengatakan sebagian dividen telah dibayarkan 556 miliar rupiah sebagai dividen interim. Sisanya, 1,72 triliun rupiah atau 70,04 rupiah per lembar saham, akan dibagikan tunai. Ditambahkan Sofyan, perseroan juga menyiapkan 2,5 persen atau 286,8 miliar rupiah untuk cadangan guna mendukung investasi. Sementara 458,895 miliar rupiah atau setara 4 persen dari laba bersih 2010 akan diberikan kepada pemegang saham Seri A Dwi Warna, dalam hal ini Republik Indonesia, untuk program kemitraan bina lingkungan. Sisanya, kata Sofyan, sebesar 73,5 persen dari total laba bersih 2010 sebesar 8,432 triliun, menjadi laba ditahan perseroan. RUPS juga menyetujui pergantian Direksi BRI, yakni Bambang Supeno digantikan oleh Randi Arto sebagai direktur perseroan. � bud/E-8
BNI Dukung Industri Pengolahan PALEMBANG – PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk/BNI menyatakan siap mendukung pembiayaan industri pengolahan sektor unggulan di Sumatra Selatan, seperti industri getah karet, kelapa sawit, serta pertambangan. Chief Executive Officer (CEO) BNI Kanwil Palembang Jeffry AM Dendeng, di Palembang, Kamis (28/4), pada Seminar BNI Region Economic Outlook 2011 dan Sosialisasi Pasar Modal, mengatakan BNI siap membiayai sektor unggulan di Sumatra Selatan. “Kami berkomitmen untuk mengangkat potensi daerah dengan memfokuskan pembiayaan pada sektor primer pertanian dan pertambangan,” katanya. Menurut dia, melalui seminar sehari itu, diharapkan BNI mampu fokus pada sektor yang menjadi unggulan di Sumsel. Prioritas pembiayaan sektor unggulan adalah mendorong pengembangan industri pengolahan produk agar bisa terarah. Wakil Gubernur Sumatra Selatan Eddy Yusuf menyambut gembira program BNI untuk mendukung penuh pembiayaan sektor unggulan di daerah itu. “Sampai kini, komoditas unggulan di Sumsel, seperti karet dan kelapa sawit, memang lebih banyak dijual berupa produk mentah,” katanya. Padahal, dengan dukungan pembiayaan yang diperlukan, tidak sulit merealisasikan industri pengolahan berbahan baku getah karet dan kelapa sawit itu menjadi barang jadi di Sumsel. � Ant/E-9
VALAS MANDIRI Beli
Deposito Rupiah 1bln
Pinjaman
®
Modal Asing l Bank Sentral Menanggung Ongkos Sterilisasi
DISKONTO
BNI
%
12,49
*Efektif 2 Agustus 2010
Jual
Simpanan**
KPR Ekspress Debt Baru
KORAN JAKARTA
Jual
Beli
AUD
9.466
9.266
9.458
9.292
EUR
12.829
12.629
12.808
12.643
GBP
14.467
14.167
14.391
14.219
HKD
1.152
1.052
1.142
1.067
JPY
106
103
107
103
CHF
9.946
9.746
9.976
9.685
SGD
7.062
6.912
7.062
6.924
SAR
2.383
2.183
2.381
2.198
USD
8.610
8.510
8.605
8.545
CAD
9.142
8.942
9.136
8.959 Hingga 28/4
PREDIKSI RUPIAH Dipengaruhi Kebijakan The Fed JAKARTA – Nilai tukar rupiah pada perdagangan Jumat (29/4) diperkirakan kembali menguat menyusul keputusan pemerintah yang menjual global bond sebesar 2,5 miliar dollar AS . “Untuk besok karena memasuki teritori kuat (sentimen positif ), rupiah masih akan menguat ke kisaran 8.550 – 8.565 per dollar AS,” kata analis Samuel Sekuritas Indonesia Lana Soelistianingsih di Jakarta, Kamis (28/4). Nilai tukar rupiah terhadap dollar pada Kamis sore (28/4) naik 39 poin menjadi 8.575 dibanding sebelumnya 8.614. Dollar AS tampak tertekan atas mata uang lainnya, termasuk euro dan dollar Australia. Menurut Lana, rupiah masih berpeluang untuk menguat kembali karena faktor positif dari eksternal masih cukup kuat. Pelaku asing kecewa dengan keputusan bank sentral AS yang mempertahankan suku bunga The Fed. Karenanya, aksi lepas dollar oleh pelaku asing kemungkinan masih berlanjut dengan menukar dollar ke rupiah untuk membeli saham yang sedang terkoreksi. � lex/E-9
Bank sentral memandang perlu mengelola aliran dana asing yang masuk ke Indonesia untuk menghindari pembalikan dalam jumlah besar. JAKARTA – Bank Indonesia (BI) menyatakan pentingnya menciptakan pasar keuangan yang likuid melalui pendalaman pasar atau financial deepening. Pentingnya menciptakan pasar keuangan yang likuid serta didukung aturan yang baik akan mendorong arus modal asing ke penanaman yang lebih panjang serta produktif. “Pasar keuangan yang dalam sangat penting karena diibaratkan sebagai sistem irigasi yang berfungsi menyalurkan arus modal ke sektor-sektor produktif secara efisien,” kata Gubernur BI Darmin Nasution dalam sambutan tertulis yang dibacakan De-
puti Gubernur BI Budi Mulya, pada acara seminar “hot money” di Jakarta, Kamis (28/4). Ia mengatakan, langkah reformasi memperdalam pasar keuangan domestik merupakan langkah strategis karena saat ini belum ada langkah optimal untuk memanfaatkan arus modal asing guna mendorong pertumbuhan ekonomi yang lebih tinggi dan berkelanjutan. “Hal ini perlu kita antisipasi karena terdapat kemungkinan aliran modal masih akan berlangsung, sementara daya serap pasar keuangan kita masih terbatas,” katanya. Dalam kondisi likuid, volume transak-
si akan meningkat dan berkorelasi kuat dengan meningkatnya kegiatan ekonomi disertai ketersediaan dan keragaman, baik produk keuangan maupun jenis investor dengan biaya kompetitif. “Dalam kondisi demikian pasar keuangan dapat memiliki daya redam atau sebagai shock absorber dalam menghadapi arus modal, baik saat masuk atau keluar tanpa menimbulkan gejolak berlebihan,” katanya. Apresiasi Rupiah Menurut dia, gejolak arus modal saat ini sedang berlangsung di negara-negara ekonomi berkembang (emerging market) termasuk Indonesia, dan hal ini tecermin pada pergeseran struktur neraca pembayaran, yang dalam beberapa tahun terakhir didominasi surplus neraca modal dan finansial. Derasnya arus modal ini
juga memberikan tekanan apresiasi terhadap mata uang domestik, di mana tidak seluruh sektor ekonomi dapat melakukan penyesuaian secepat perubahan nilai tukar. “Bank sentral menanggung ongkos besar untuk melakukan sterilisasi dan membatasi ruang gerak untuk melakukan respons kebijakan suku bunga pada saat diperlukan untuk mengendalikan tekanan inflasi karena kenaikan suku bunga bisa semakin mendorong masuknya arus modal,” tambahnya. Menurut BI, arus modal dapat menciptakan dampak destabilisasi di pasar keuangan karena berisiko meningkatkan akselerasi kenaikan harga aset terlalu cepat sehingga berpotensi bubble. BI sejak 2010 telah merumuskan instrumen seperti kebijakan suku bunga untuk mencapai stabilitas harga (sa-
saran inflasi) dalam jangka menengah dengan mempertimbangkan keputusan BI Rate terhadap kesinambungan pertumbuhan ekonomi dan stabilitas sistem keuangan. Kebijakan nilai tukar dengan masih memberikan ruang lebih banyak untuk apresiasi rupiah, namun tetap konsisten menjaga stabilitas pergerakan nilai tukar dari volatilitas berlebihan. “Apabila kondisi arus modal cukup deras, maka BI perlu melakukan intervensi agar laju apresiasi berjalan secara terukur agar tidak menambah kepastian bagi seluruh pelaku ekonomi,” katanya. Selain itu, untuk memperkecil arus modal asing jangka pendek ke dalam SBI, kami juga memperbesar penerbitan instrumen moneter term deposit dengan karakter instrumennya tidak dapat diperdagangkan di pasar sekunder. � lex/E-9
Kinerja Triwulan I-2011
Laba Bank Tabungan Negara 245 Miliar Rupiah JAKARTA – PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk/BTN, pada triwulan I-2011, membukukan laba bersih 245 miliar rupiah atau naik tipis 1,54 persen dibandingkan periode yang sama tahun 2010 sebesar 241 miliar rupiah. Direktur Utama BTN Iqbal Lantaro, di Jakarta, Kamis (28/4), mengatakan kenaikan tipis laba itu dikarenakan biaya pengelolaan dana yang meningkat menyusul kenaikan BI Rate dan suku bunga penjaminan Lembaga Penjamin Simpanan (LPS). “Kami mengupayakan tidak menaikkan suku bunga kredit,” kata Iqbal. Selain itu, perusahaan mengambil langkah mengembangkan jaringan yang cukup banyak selama triwulan I-2011. “Selama tiga bulan hingga Maret, kami membuka 111 kantor kas. Ini memerlukan biaya besar sehingga laba bersih mengalami pelambatan,” kata Iqbal. Untuk kredit, Iqbal mengatakan BTN telah menyalurkan kredit baru 4,51 triliun rupiah atau lebih rendah dibanding sebelumnya 4,55 triliun rupiah. Total outstanding kredit tercatat 53,39 triliun rupiah. Dari total kredit yang disalurkan, rasio kredit bermasalah atau Non Performing Loan/NPL 3,39 persen. “Penyebab melambatnya penyaluran kredit antara lain karena selama triwulan pertama pengembang masih menunggu kejelasan penanganan bea perolehan hak atas tanah dan bangunan (BPHTB) yang
KORAN JAKARTA/WACHYU AP
BTN LAMPAUI TARGET I Dirut Bank BTN Iqbal Latanro (kiri) bersama Direktur Treasury Saut Pardede memberikan keterangan pers tentang kinerja Triwulan I-2011, di Jakarta, Kamis (28/4). Direksi terus berupaya membangun jaringan untuk menggaet dana pihak ketiga yang lebih besar. dialihkan ke daerah,” katanya. Disebutkan, porsi penyaluran kredit kepemilikan rumah mencapai 90,5 persen, sementara nonrumah mencapai 9,5 persen. Dengan hasil tersebut, aset BTN tercatat 70,25 triliun rupiah. Sementara itu, dana pihak ketiga (DPK) tumbuh dari 37,852 triliun rupiah menjadi 48,396 triliun rupiah atau tumbuh 27,86 persen. Adapun rasio kecu-
kupan modal (CAR) mencapai 17,13 persen, Net Interest Margin 5,47 persen, Return on Asset (RoA) 1,93 persen, dan Return on Equity (RoE) 15,73 persen. “Kami optimis bahwa rasiorasio keuangan BTN akan lebih baik pada akhir 2011,” kata Iqbal. Ia juga berkomitmen untuk tetap berada pada posisi 10 bank terbesar di Indonesia dengan
tetap konsisten dalam pemenuhan kebutuhan rumah rakyat yang menjadi bisnis inti BTN. Bank Permata PT Bank Permata Tbk, pada triwulan I-2011, mencatat laba bersih 321 miliar rupiah atau meningkat 20 persen dibandingkan sebelumnya 269 miliar rupiah. Direktur Utama Bank Perma-
ta David Fletcher mengatakan kinerja perseroan yang sangat baik didukung dengan kekuatan model perbankan dan waralaba yang telah dilakukannya. Permata, tambahnya, terus mengoptimalkan fungsi intermediasi dengan pertumbuhan kredit sebesar 35 persen menjadi 54,7 triliun rupiah dibandingkan sebelumnya 40,6 triliun rupiah. � fia/E-9
Sertifikasi Tenaga Pemasaran
AAJI Pastikan Agen Asuransi Berlisensi Penuh JAKARTA – Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI) memastikan semua agen asuransi telah memenuhi ketentuan regulator yang mewajibkan mereka memiliki lisensi penuh sebagai syarat dalam memasarkan produk asuransi. Ketua AAJI Evelina F Pietruschka di Jakarta, Kamis (28/4) mengatakan tidak ada lagi agen asuransi yang hanya memegang lisensi sementara. Badan pengawas Pasar Modal Lembaga Keuangan (BapepamLK) telah mewajibkan seluruh agen asuransi jiwa punya lisensi penuh per 1 Januari 2011 lalu. Menurutnya, untuk mendapatkan lisensi ada sejumlah tahapan yang mesti dilewati agen asuransi. Semua agen harus mengikuti pelatihan dan pendi-
dak besar,” tegasnya. dikan tambahan. SeDia mengatakan telah itu, para agen hingga saat ini total ini diuji untuk menagen asuransi yang dapatkan sertifikat. memiliki lisensi “Kalau sudah penuh berjumlah kumendapatkan sertirang 195.000 orang. fikat, maka barulah agen ini menjual Masih Minim produk asuransi,” Sementara itu, katanya. Oemin Handayanto, Sebenarnya, kata DOK KJ Ketua Bidang Chanel Evelina, untuk memDistribusi AAJI meperoleh lisensi tidak Evelina F ngatakan penetrasi membutuhkan biaya Pietruschka agen asuransi jiwa yang mahal. Seorang nasional yang saat ini agen hanya mengeluarkan biaya sebesar 350.000 mencapai 175 ribu dinilai masih sangat minim dibandingrupiah untuk full licensed. “Jadi, tidak mahal biayanya. kan dengan jumlah populasi Kalau ingin mendapatkan li- penduduk di Tanah Air yang sensi tambahan, seperti bank diperkirakan berjumlah 230 assuransi, pasti ada tambahan juta jiwa. Bahkan, Asosiasi biaya lagi, tetapi nominalnya ti- Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI)
menilai target 500 ribu agen di tahun 2014 pun masih minimal dari total populasi tersebut. “Target 500 ribu oleh AAJI masih sangat kurang. Bahkan, kalau kita bicara dua juta agen untuk jumlah penduduk yang sebanyak 230 juta jiwa, itu belum berarti sama sekali. Untuk itu, kita terus mendorong sosialisasi profesi agen sebagai profesi yang menjanjikan dari sisi materi dan jaringan, termasuk melakukan Top Agen Award (TAA) bagi agen yang berkualitas,” katanya. Penetrasi polis asuransi, khususnya individu, masih sangat rendah yakni tiga persen terhadap jumlah populasi penduduk yang ada, sementara terhadap pemegang polis sendiri masih di level satu persen diban-
ding jumlah penduduk saat ini. “Karena satu nasabah bisa memunyai 8 – 9 polis di berbagai perusahaan asuransi, jadi polisnya banyak tetapi masih dimilki oleh sedikit orang,” tukas Oemin. Dengan sosialisasi yang terus dilakukan AAJI bersama anggotanya, juga pemerintah tentang pentingnya berasuransi, Oemin menilai potensi pasar asuransi yang bisa digarap setidaknya bisa mencapai 10 – 15 persen. “Perkiraan masyarakat terkover asuransi sebesar 10 – 15 persen karena saat ini setidaknya 50 juta penduduk Indonesia sudah mampu membeli polis asuransi, paling kecil dengan premi 250 ribu rupiah per bulan. � lex/E-9
KORAN JAKARTA
SEKTOR RIIL
®
Sektor Transportasi
Pemudik Lebaran 2011 Meningkat JAKARTA – Kementerian Perhubungan (Kemenhub) memperkirakan jumlah pemudik pada musim Lebaran 2011 ini mencapai 14,746 juta penumpang atau naik 3,29 persen dibandingkan tahun lalu yang berjumlah 14,276 juta penumpang. Wakil Menteri Perhubungan Bambang Susantono mengatakan, pemerintah mulai mempersiapkan lonjakan pemudik saat lebaran nanti melalui koordinasi dengan Dinas Perhubungan (Dishub) di 12 provinsi di seluruh Indonesia. Ia mengimbau seluruh Dishub untuk melakukan pantauan secara ketat titik kemacetan di masing-masing wilayah. “Tantangan mudik Lebaran tahun ini akan berbeda karena ada beberapa titik kemacetan yang bergeser seiring dengan selesainya pembangunan flyover Merak dan flyover Balaraja yang telah siap dioperasikan sebelum Lebaran tahun ini,” tuturnya di Jakarta, Kamis (28/4). Bambang menuturkan untuk mengantisipasi titik kemacetan baru tersebut, Kemenhub memerintahkan seluruh Dishub di Indonesia untuk menggunakan teknologi informasi di setiap tempat yang diprediksi menjadi titik kemacetan baru, seperti pasar tumpah dan palang perlintasan kereta api. Tahun lalu, kata Bambang, Ditjen Perhubungan Darat telah memasang kamera CCTV di 120 titik kemacetan dan terminal bus, terminal kereta api, pelabuhan laut, dan pelabuhan udara di seluruh Indonesia. “Teknologi tersebut berguna untuk memperoleh infomasi dan data langsung dari lapangan. Contohnya antrean panjang pada penyeberangan di MerakBakauheni yang seharusnya bisa diantisipasi dengan adanya kamera pengawas CCTV ini,” tuturnya. Ia memperkirakan puncak mudik Lebaran akan terjadi pada H-3 Lebaran dari hari Lebaran yang jatuh pada Selasa (30/8) untuk angkutan jalan, angkutan kereta api, maupun angkutan sungai, danau, dan penyeberangan (ASDP). Sedangkan angkutan udara, diprediksi terjadi pada H-1 Lebaran dan terakhir pada angkutan laut pada H-4. Puncak mudik Lebaran tersebut diperkirakan terjadi pada cuti bersama akhir Agustus hingga awal September 2011. “Rata-rata akan ada peningkatan jumlah penumpang sebesar 3,29 persen dibanding Lebaran tahun lalu. Sedangkan peningkatan jumlah penumpang terbanyak diprediksi pada angkutan udara, yaitu naik 15 persen dari 2,156 juta penumpang menjadi 2,480 juta penumpang pada tahun ini,” katanya. Dirjen Perhubungan Darat Kemenhub Soeroyo Alimuso menyatakan momen liburan sekolah pada Juni hingga Juli ini akan digunakan sebagai persiapan menghadapi lonjakan pemudik Lebaran Agustus/September mendatang. � dni/E-12
Jumat
29 APRIL 2011
» Kerja Sama Perikanan
STATISTIK Harga Komoditas
27 April
28 April
Perubahan (%)
Minyak Mentah (AS$/Barel) Nymex Crude
112,48
112,65
0,15
Dated Brent
124,62
124,98
0,29
Nymex Henry Hub
4,39
4,42
0,68
Henry Hub*
4,32
4,35
0,69
Gas (AS$/MMBtu)
Mineral (AS$/Ton kecuali emas AS$/Toz) Tembaga*
9.455,00
9.348,00
-1,13
Aluminium*
2.720,00
2.739,00
0,70
Nikel*
26.230,00
26.325,00
0,36
Timah*
32.425,00
32.190,00
-0,72
1.508,60
1.530,50
Emas Sumber: Bloomberg, LME, Kitco
1,45 * Hingga 27/4
KUOTA PU Perbaiki Jalan Sukabumi
KORAN JAKARTA/MYASIN
» Sekretaris Jenderal Kementerian Kelautan dan Perikanan Gellwynn Jusuf (kanan) dan Administrator State Oceanic
Administration (SOA) Republik Rakyat Cina Mr.Liu Cigui memberi pejelasan seusai penandatanganan kerja sama di Jakarta, Kamis (28/4). Kerja sama ini dilakukan untuk meningkatkan pengembangan di bidang teknologi kelautan dan perikanan dalam upaya menguatkan posisi geopolitis Indonesia sebagai negara bahari yang diakui dunia dalam World Ocean Conference (WOC) di Manado 2009 lalu.
Kebijakan Energi I Presiden Imbau Penghematan Energi
Pemerintah Akan Hapus BBM Premium Penghapusan BBM berjenis Premium akan ditempuh pemerintah mengingat subsidi BBM selama ini dianggap sudah membahayakan keuangan negara. JAKARTA – Setelah rencana pembatasan konsumsi bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi mengalami kendala teknis dan sosial, pemerintah bersiap mengambil sikap untuk menghapus sama sekali subsidi bagi BBM. Penghapusan BBM jenis Premium akan dilakukan secara bertahap, karena dianggap membahayakan keuangan negara. “Keberadaan Premium pasti itu harus dihapus. Hapus artinya tidak akan diteruskan ke depan,” ujar Menteri Keuangan Agus Martowardojo di Jakarta, Kamis (28/4). Dengan pertimbangan pergerakan harga minyak dunia saat ini tembus di atas 100 dollar AS per barel dan mulai mengkhawatirkan. Lebih lanjut, Agus menegaskan, penghapusan BBM bersubsidi bentuk Premium ini akan dilakukan secara bertahap dengan mempertimbangkan harga minyak yang sudah membahayakan keuangan negara. Menurutnya, ada dua tahapan yang diterapkan sehingga tidak memberikan dampak yang negatif ke masyarakat, pertama pencabutan subsidi dan kedua penghapusan secara bertahap. “Yang pertama-tama
akan kita lakukan dengan menghapus subsidinya lalu kita akan hapus produknya,” terangnya. Menurutnya, penghapusan BBM bersubsidi bentuk Premium ini pada prinsipnya akan dilakukan secara bertahap, yaitu akan ada dua tahapan yang diterapkan sehingga tidak memberikan dampak yang negatif ke masyarakat, pertama pencabutan subsidi dan kedua penghapusan secara bertahap. “Yang pertama-tama akan kita lakukan dengan menghapus subsidinya lalu kita akan hapus produknya,” terangnya. Kendati demikian, lanjut Agus, penghapusan ini tidak bisa dilakukan secara sepihak oleh Kementerian Keuangan tetapi memerlukan kesepakatan dari Kementerian Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) sebagai penanggung jawab dari BBM serta Komisi VII DPR yang membidangi sektor energi. “Kalau saya sangat prihatin sama kuota itu yang 38,6 juta kiloliter, kalau sampai ini lewat kan akan membebani anggaran kita,” tukasnya. Berdasarkan laporan Kementerian Keuangan, hingga
kuartal pertama 2011 BBM bersubsidi yang sudah dikonsumsi mencapai angka 9,6 juta kilo liter atau sekitar 25,1 persen dari pagu 2011. Realisasi ini jauh lebih besar 6,4 persen dari realisasi triwulan I 2010 yang mencapai sebesar 3,07 triliun rupiah. Agus menuturkan, untuk
»
Keberadaan Premium pasti itu harus dihapus. Hapus artinya tidak akan diteruskan ke depan.
»
Agus Martowardojo MENTERI KEUANGAN
BBM jenis Pertamax tidak memakai mekanisme subsidi lagi, seperti halnya untuk BBM jenis Premium karena saat ini harga Pertamax sudah harus mencerminkan harga pasar. Ketua Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) Husna Zahir mengusulkan kebijakan pelepasan subsidi BBM dengan jalan menaikan harga Premium secara bertahap. Hal ini mengingat sebagian konsumen tidak akan sanggup untuk membeli Pertamax yang harganya jauh lebih mahal. “Lebih baik pemerintah naikkan harga Premium secara perlahan daripada mengeluarkan kebijakan meng-
hapus BBM bersubsidi dan menggantinya dengan Pertamax. Pemerintah juga tidak memberikan jaminan ketersediaan pertamax jika konsumen beralih ke BBM nonsubsidi,” ujarnya. Penghematan Energi Presiden Susilo Bambang Yudhoyono meminta agar sepanjang tahun ini jajaran pemerintah pusat dan daerah kembali melakukan penghematan konsumsi bahan bakar dan listrik. Hal ini dilakukan karena tren harga mintah dunia terus mengalami kenaikan yang berakibat pada membengkaknya subsidi BBM dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN). Hal itu disampaikan presiden di hadapan seluruh jajaran kepala daerah yang hadir dalam Musyawarah Perencanaan Pembangunan Nasional di Hotel Bidakara di Jakarta, Kamis (28/4). ”Subsidi ini makin besar. Kalau makin besar maka akan menggangu ekonomi makro kita, ekonomi riil, dan menggangu program pendidikan, kesehatan, dan pembangunan infrastruktur,” kata Yudhoyono. Dia berharap para pejabat pemerintahan pusat dan daerah bisa memimpin untuk melakukan gerakan penghematan. “Utamanya listrik dan BBM, kalau perlu melalui aturan-aturan ataupun instrumen apa pun,” katanya. � fia/ito/ind/E-12
Kesepakatan Bilateral
China Dukung Pinjaman Investasi JAKARTA – Pemerintah China melalui Industrial and Commercial Bank of China Ltd (ICBC) dan Bank of China Limited (BOC) berkomitmen memberikan pinjaman bagi investor asal China yang akan menanamkan modalnya di Indonesia. Bantuan pinjaman yang akan diberikan mencapai 4 miliar dollar AS. “MoU pertama antara Kementerian Perindustian dan Teknologi Informasi China untuk mempromosikan kerja sama dan kemitraan industri dan teknologi di bidang peralatan dan manufaktur, manajemen, dan riset pengembangan kedua negara. Komitmen pendanaan akan ditandatangani pada pekan ini,” kata MS Hidayat pada acara pameran gelar sepatu, kulit, dan busana produksi Indonesia 2011 di Jakarta, Kamis (28/4). MoU kedua, lanjut Hidayat, akan dilakukan antara Kemenperin dan Sany Heavy Industry Co Ltd yang telah berkomit-
15
men akan membangun pabrik alat berat di Indonesia senilai 200 juta dollar AS. Pabrik akan dibangun di lahan seluas 10 hektare (ha) di Kawasan Industri Cikarang. Pembangunan pabrik ditargetkan akan dimulai tiga bulan ke depan dan rampung dalam waktu satu tahun. “Saat ini, investasi China di Indonesia sekitar 170 juta dollar AS. Dengan masuknya Sany, maka investasi China bisa bertambah dua kali lipat,” tuturnya. Hidayat menuturkan dua hal kerja sama tersebut merupakan salah satu bukti keseriusan China untuk meningkatkan investasinya di Indonesia. “Investor China yang akan masuk ke Indonesia dikawal oleh banknya sehingga mereka nanti tidak akan mengambil loan di sini, tapi dari banknya sendiri,” paparnya. Mengenai lawatan beberapa hari Perdana Menteri (PM) China Wen Jiabao ke Indone-
ANT/ WIDODO S. JUSUF
MS Hidayat
sia, Wakil Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) Bambang Sujagat mengatakan seharusnya kunjungan PM China bisa menjadi momentum positif bagi Indonesia untuk membahas hal-hal yang sifatnya penting (crucial), seperti ketimpangan neraca perdagangan antara kedua negara.
Menurut Bambang, Indonesia juga harus membahas masalah sektor-sektor industri nasional yang terkena injury pasca-implementasi kerja sama perdagangan ASEAN China Free Trade Agreement (ACFTA) sejak awal 2010, seperti tekstil dan produk tekstil (TPT). Indonesia harus bisa memanfaatkan kelemahan China melalui peningkatan ekspor beberapa produk utama yang tidak bisa dihasilkan oleh China, terutama minyak sawit mentah (crude palm oil/CPO) dan batu bara. “China tidak akan mendapatkan itu semua dari negara lain. Kita tidak sadari kalau sedang dalam posisi yang bagus,” ujar Bambang. Sektor Hulu Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Sofjan Wanandi meminta investor dari China dapat melakukan investasi pada sektor hulu industri. Menurutnya, China ti-
dak cukup komitmen dari perbankan tetapi juga harus mendapat dukungan komitmen pemerintahnya. “China diharapkan untuk investasi pada sektor hulu karena selama ini kita lemah di hulu. Yang utama adalah komitmen Pemerintah China, bukan hanya bank asal China,” tegas Sofjan. Dukungan perbankan China tersebut bukan tidak beralasan karena suku bunga bank di Indonesia jauh lebih tinggi ketimbang bank dari negaranya sendiri. “China membawa banknya ke Indonesia itu juga terkait dengan tingginya suku bunga di Indonesia. Suku bunga bank China sangat rendah, paling tinggi hanya 6 persen,” tegas Sofjan. Terkait perdagangan kedua negara, kunjungan PM China harus bisa dimanfaatkan oleh Indonesia untuk membicarakan hubungan ekonomi yang menguntungkan bersama. � ind/E-12
JAKARTA – Kementerian Pekerjaan Umum (PU) mendukung upaya sejumlah perusahaan yang berinisiatif untuk melakukan peningkatan dan perbaikan jalan negara Ciawi-Sukabumi yang kondisinya dianggap sudah tidak layak. “Bisa saja mereka (perusahaanperusahaan) itu ikut ambil bagian asalkan jelas bagian-bagiannya,” ISTIMEWA kata Sekjen PU, Agoes Widjanarko, di Jakarta, Kamis (28/4). Agoes Widjanarko Menurut Agoes, kondisi lalu lintas jalan arteri Ciawi-Sukabumi beberapa tahun terakhir mulai dihantui kemacetan. Hal ini disebabkan kapasitas jalan sudah tidak mampu lagi menampung volume kendaraan yang melewati koridor tersebut. Untuk itu, Agoes menyambut baik usulan sejumlah perusahaan yang dipelopori PT Tirta Investama melakukan inisiatif untuk menggalang dana yang akan digunakan untuk memperbaiki jalan Ciawi-Sukabumi, sedang pelaksanaan perbaikan jalan tersebut akan dilakukan dalam waktu dekat. Selain adanya peran swasta, Agoes mengaku, penanganan ruas jalan Ciawi-Sukabumi sudah diprogramkan. Ini dalam rangka meningkatkan kegiatan ekonomi di koridor Ciawi-Sukabumi, dan Selatan Jawa Barat. � suh/E-8
» Pameran Sepatu
KORAN JAKARTA/YUDHISTIRA SATRIA
» Puluhan pasang sepatu dipamerkan dalam ajang
“Gelar sepatu kulit dan Fashion Produksi Indonesia” di Jakarta Kamis (28/4). Indonesia berpotensi besar meningkatkan ekspor sepatu kulit ke pasar dunia melalui pameran Global Shoes.
Pameran Petroleum Digelar Mei JAKARTA – Panitia Indonesian Petroleum Association (IPA) siap menyambut lebih dari 150 perusahaan lokal dan internasional pada Konvensi dan Pameran Industri Minyak dan Gas (Migas) IPA yang diselenggarakan pada 18-20 Mei 2011 di Jakarta Convention Centre (JCC). “Hingga saat ini, lebih dari 130 perusahaan telah menyatakan turut berpartisipasi dalam Konvensi dan Pameran Industri Migas IPA ke-35. Kami optimistis akan lebih banyak lagi perusahaan yang akan ikut berpartisipasi, dan kami memperkirakan tahun ini akan diikuti oleh lebih dari 150 perusahaan, menjadikan jumlah peserta terbesar dalam sejarah penyelenggaraannya,” kata Ketua Konvensi dan Pameran Industri Migas IPA Vincent Soetedja di Jakarta, kemarin. Vincent mengatakan, tahun lalu, kegiatan tahunan IPA ini diikuti oleh 100 perusahaan dan 3.300 pengunjung serta menempati area seluas 3.100 meter persegi. Acara Konvensi dan Pameran Industri Migas IPA tahun ini yang direncanakan dibuka oleh Presiden Republik Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono akan mengusung tema “Indonesia Energy: Growth, Security, and Sustainability”. � aan/E-12
Kerugian Hama Rp35 Triliun JAKARTA – Badan Karantina Kementerian Pertanian (Kementan) memproyeksikan potensi kerugian akibat masuknya hama dan penyakit produk pertanian mencapai 35 triliun rupiah. Hal ini diungkapkan oleh Kepala Balai Besar Karantina Pertanian Soekarno Hatta Musyaffak Fauzi sebelum pemusnahan produk pertanian ilegal di Jakarta, Kamis (28/4). “Kerugian potensial kalau hama-penyakit tanaman dan hewan dari luar negeri masuk bisa triliunan rupiah, jika menyerang karet bisa merusak kebun dan kerugian bisa lima triliun, dan penyakit mulut dan kuku (PMK) hewan sudah pernah rugikan peternak hingga 30 triliun rupiah,” kata Taufik. Saat ini, lanjut Musyaffak, terdapat 119 jenis hama penyakit hewan karantina (HPHK) dan 693 penyakit organisme pengganggu tanaman karantina (OPTK) yang sampai saat ini belum ditemukan obatnya. Ia mencontohkan kerugian ekonomi yang disebabkan kering alur sadap (KAS) di areal perkebunan karet di Indonesia dengan keparahan penyakit 13 persen angkanya bisa mencapai lima triliun rupiah, sedangkan untuk PMK, pemerintah pernah menghabiskan dana 11 triliun rupiah untuk membebaskan diri dari PMK. Saat ini jumlah SDM hanya tercatat 118 orang yang harus mengawasi penerbangan domestik 247.541 dan 63.405 penerbangan internasional. Dengan jumlah penumpang sebesar 44 juta orang per tahun dan 3,7 juta orang perbulan. � aan/E-12
BEDAH
16
PROPERTI
Jumat
29 APRIL 2011
Hasil Sewa Lebih Tinggi dari Singapura
T
ren pertumbuhan luas area dan harga sewa retail, khususnya di Jakarta, telah sesuai mekanisme pasar, yakni berbarengan dengan tingginya permintaan untuk semua produk properti. Harga properti di Jakarta diperkirakan terus mengalami kenaikan sebelum mencapai titik harga yang mapan. Di Jakarta, harga dan pasokan properti hingga kuartal I-2011 semakin menanjak. Kondisi ini antara lain dipicu oleh kepemilikan asing yang akan marak melakukan pembangunan, terutama perkantoran dan retail. Wilayah Jakarta diincar pengusaha properti asing karena berbisnis hunian di Jakarta sangat menggiurkan, bisa menghasilkan keuntungan 20 hingga 30 persen. Dengan harga tanah yang relatif murah di Asia, membangun perkantoran di Jakarta tentu sangat menguntungkan, akan menghasilkan imbal hasil sewa yang tinggi. Menurut beberapa lembaga konsultasi, imbal hasil sewa mencapai 10 hingga 11 persen, dibanding Singapura yang hanya 3 persen. Menurut Senior Associate Director Advisory and Investment PT Willson Properti Advisindo, Fakki Ismail Hidayat, pasar retail di Jakarta akan mengalami kenaikan penyerapan yang tajam. Tercatat, tingkat hunian retail terserap sekitar 84 persen atau sebesar 107.000 meter persegi. “Sejak awal tahun ini pasokan retail di Jakarta tumbuh 4,8 persen, yaitu mencapai 3,63 juta meter persegi dibanding awal 2010 yang hanya 3,46 juta meter persegi,” Di Jakarta, kata Fakki kepada Koran Jakarta. pertumbuhan paFakki juga mencatat tingkat perminsar retail sangat taan di sektor retail hingga kuartal I tahun ini mencatat pertumbuhan 18,9 established dan persen dengan harga rata-rata sewa masih mungkin retail mengalami peningkatan sekitar berkembang. 4,4 persen dibanding dari kuartal empat 2010, misalnya di CBD Kuningan, Fakki Ismail Hidayat Jakarta. Ada kenaikan harga sewa sekiSENIOR ASSOCIATE DIRECTOR tar 10 persen dalam dollar AS kepada ADVISORY AND INVESTMENT PT penyewa baru. WILLSON PROPERTI ADVISINDO “Di Jakarta, pertumbuhan pasar retail sangat established dan masih mungkin berkembang, secara umum kondisi pasarnya sangat bagus karena warga kelas menengah di Jakarta semakin tumbuh dan pertumbuhan ekonomi yang cenderung stabil,” katanya. Fakky menambahkan kecenderungan pertumbuhan sewa retail juga disebabkan aksi sejumlah pengelola memberikan kemudahan berupa insentif. Misalnya ada jangka sewa yang semula diharuskan dua tahun menjadi satu tahun. Ada juga fitting harga sewa yang bisa dinegosiasikan membuat perkembangan bisnis retail tumbuh pesat. “Pesatnya proyek properti di Ibu Kota juga mendukung penyerapan pasar retail baru. Lihat saja, dalam beberapa tahun terakhir pertumbuhan mal semakin bagus, membuat para peretail memutuskan untuk melakukan ekspansi di mal-mal baru,” tambah Fakky. Fakky juga menggarisbawahi bahwa munculnya mal-mal baru di Jakarta yang bertujuan menarik penyewa-penyewa baru, membuat retail menjadi produk yang prospektif. Namun, menurutnya, pertumbuhan luas area retail di kawasan CBD Jakarta yang tengah berkembang masih sejalan dengan sektor utama lainnya, yakni perkantoran. “Sampai saat ini pertumbuhannya masih relatif seimbang, saling mendukung, tapi juga tidak menutup kemungkinan yang retailnya oversupply, secara tidak langsung nantinya akan berpengaruh terhadap harga sewa dari pertumbuhan hunian lainnya,” tambah Fakky. � had/E-6
«
»
KORAN JAKARTA/WACHYU AP
MAKIN BERKEMBANG I Tampak pembangunan gedung perkantoran di Kawasan Mega Kuningan, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu. Selain ruang perkantoran yang terus tumbuh, bangunan retail di Indonesia juga semakin menjamur.
®
Kawasan Bisnis l Pertumbuhan Kian Meningkat di Area CBD
Harga Sewa Perkantoran Naik Kinerja bisnis properti non perumahan, terutama retail dan perkantoran, pada kuartal I-2011, tercatat positif. Beberapa area CBD di Jakarta mengalami lonjakan permintaan.
P
roperti perkantoran mengalami pertumbuhan lumayan bagus hingga Maret 2011. Perluasan area dan munculnya bangunan baru di kawasan elite Jakarta, yakni Sudirman, Thamrin, dan Kuningan, mengatrol tingkat pertumbuhan perkantoran. Meski harga sewa merangkak naik, area dengan mobilitas bisnis tinggi seperti CBD (central business district) masih tercatat ramai peminat. Secara umum, permintaan pasar sewa yang mengalami peningkatan tidak langsung menyebabkan kenaikan harga sewa. Namun, sejumlah konsultan properti memperkirakan pertumbuhan luas area juga akan diiringi dengan kenaikan harga sewa yang merangkak hingga 10 persen hingga akhir tahun ini. Hingga Maret 2011, pasokan perkantoran CBD Jakarta tetap stabil, yakni mencapai 4,26 juta meter persegi (m2), dan sejak awal tahun telah terjadi pertumbuhan 15 persen. Tingkat penyerapan ruang kantor di kawasan ini 76.000 m2 dan tingkat hunian meningkat drastis di kisaran 89,5 persen. Penyerapan tersebut masih didominasi penyewa dari grup pemilik gedung, relokasi, dan perluasan ruang kantor dari penyewa yang telah ada di gedung itu yang terdiri dari sektor finansial, bank, minyak dan gas, serta TI (telekomunikasi). Senior Technical Advisor PT Procon Luke S Rowe mengindikasikan harga sewa perkantoran di kawasan tersebut cenderung naik 6 persen dalam kurs dollar AS dengan periode dari kuartal yang sama tahun 2010. Hal itu terutama didukung menguatnya nilai tukar rupiah dan kenaikan harga sewa perkantoran 6 persen dari harga rata-rata yang berlaku sebelumnya yang mencapai 18,7 dollar AS per meter persegi. “Kenaikan tersebut mempertimbangkan permintaan pasar yang membaik. Diperkirakan tingkat hunian
KORAN JAKARTA/YUDHISTIRA SATRIA
EKSPANSI PERKANTORAN I Gedung perkantoran dan sejumlah apartemen di Kawasan Kuningan Jakarta. Foto ini diambil pada 29 Maret 2011. Secara fisik penambahan ruang perkantoran yang marak di kawasan CBD menyebabkan harga nambahan pasokan ruan sewa naik tipis.
Pasar Perkantoran di Kawasan CBD Jakarta DESEMBER 2010
KUARTAL I 2011
KUARTAL I 2010
4,2 juta m2
4,2 juta m2
4,1 juta m2
280 ribu m2
380 ribu m2
412 ribu m2
3,7 juta m2
3,7 juta m2
3,5 juta m2
87,7 %
89,5 %
87 %
522 ribu m2
464 ribu m2
535 m2
Rupiah (per m2/bulan)
163 ribu
162 ribu
161 ribu
dollar AS (per m2/bulan)
18,2
18,7
17,7
KETERANGAN Total Pasokan Tambahan Pasokan (2011 2012) Total Kebutuhan Tingkat Okupansi Lahan Siap Bangun NILAI SEWA
sumber : Procon KORAN JAKARTA/REPIANTO
perkantoran akan mencapai kisaran 90 persen hingga akhir tahun 2011,” terang Luke saat pemaparan kinerja bisnis properti di Jakarta yang diselenggarakan PT Procon Indah, pekan lalu, di Jakarta. Procon memprediksi pasokan di area CBD Jakarta tahun 2011-2012 tetap akan tumbuh sekitar 5 hingga 6 persen per tahun dengan penambahan sekitar 380.000 m2 ruang kantor dan 73 persen di antaranya berasal dari gedung kelas A. Dalam kesempatan terpisah, Head of Consultancy Departmen Procon Utami Prastiana mengatakan secara fisik penambahan pasokan ruang perkantoran di antaranya terjadi di lokasi yang baru saja
rampung, yakni Equity Tower, Bakrie Tower, UOB Plaza, dan Cyber Two Tower, juga Sentral Senayan 3 seluas 51.659 m2. Hal serupa dikatakan Managing Director Cushman Wakefield, David Cheadle. Menurut David, kenaikan harga sewa perkantoran di CBD Jakarta terjadi memasuki awal tahun ini hingga tiga bulan ke depan yang berada di kisaran 5 hingga 10 persen. Kenaikan ini disebabkan naiknya biaya pelayanan yang diberlakukan pengelola gedung untuk biaya listrik. Hasil kajian Cushman Wakefield menunjukkan, sejak awal tahun ini, harga sewa perkantoran CBD Jakarta relatif stabil dengan tren naik tipis selama tiga bulan ter-
akhir dengan harga sewa rata-rata (sewa dasar plus biaya pelayanan) mencapai 145.300 rupiah per meter persegi per bulan atau 16,05 dollar AS per m2 per bulan. “Perkantoran yang paling laris diminati konsumen berada di kawasan Jalan Dr Satrio. Kawasan tersebut memiliki tingkat kekosongan paling rendah, 0,4 persen dibanding Sudirman, Kuningan, Gatot Subroto, Thamrin,” papar Cheadle. Berdasar data statistik pasar atau subpasar, Cushman Wakefield mencatat kawasan Dr Satrio memiliki total ruang perkantoran 115.364 m2 dengan tingkat kekosongan 0,4 persen, sedangkan perkantoran yang dalam pembangunan mencapai 190.500 m2. Kawasan Satrio mengalahkan CBD Jakarta, seperti pasar Sudirman yang masih memiliki tingkat kekosongan 12,5 persen dari jumlah yang tersedia 1.689.150 m2. Demikian juga pasar di wilayah Kuningan, Jakarta, dengan total ketersediaan ruang kantor 974.950 m2, punya tingkat kekosongan 11,4 persen pasar Jalan Gatot Subroto, memiliki tingkat kekosongan 16,2 persen dari total ruang tersedia 588.800 m2. Untuk pasar Jalan MH Thamrin, tingkat kekosongan mencapai 24,9 persen dari total 500.850 m2. Pasar Retail Untuk penyerapan pasar retail, Head of Research Procon Indah, Herully Suherman, me-
ngemukakan retail masih terus berekspansi. Pertumbuhan pusat perbelanjaan (mal) di Jakarta, khususnya daerah CBD, mengalami kenaikan 10 persen. Pertumbuhan retail juga disebabkan adanya luas area yang meningkat signifikan di kisaran 84 persen atau 107.000 meter persegi. “Tapi faktor penguatan nilai tukar rupiah terhadap dollar AS ikut memberi pengaruh,” kata Herully di Jakarta, pekan lalu. “Secara umum, pasokan retail di Jakarta pada awal tahun ini tumbuh 4,8 persen, yaitu mencapai 3,63 juta meter persegi dibandingkan pada awal tahun lalu. Permintaan di sektor retail juga tumbuh 18,9 persen dibandingkan kuartal yang sama tahun sebelumnya,” tambah Herully. Sebelumnya, Asosiasi Pengusaha Retail Indonesia (Aprindo), Maret lalu, menyampaikan bahwa harga sewa retail di pusat kota saat ini mencapai rata-rata 300.000 sampai 1 juta rupiah per meter persegi per bulan. Diperkirakan, di kawasan CBD, harga sewa retail bisa mencapai 400 ribu hingga 1,1 juta rupiah per meter dengan kenaikan 10 persen. Dalam catatan konsultan properti Cushman Wakefield, sejumlah peretail asing akan gencar membangun jaringan di Jakarta. Peretail akan mengincar kompleks strategis seperti Kuningan City, Kemang Village, Gran Para-gon, Kalibata City Square, dan Ancol Beach City. � had/E-6
SERAMBI Konsorsium Wika Bangun RS Sentul JAKARTA – Konsorsium yang terdiri atas PT Waskita Karya (Persero), PT Sentul City Tbk, dan PT Pertamina Bina Medika, sepakat membangun proyek rumah sakit (RS) berskala internasional senilai 370 milliar rupiah. Menurut Direktur PT Waskita Karya, Adi Wibowo, penggarapan rumah sakit di kawasan Sentul City merupakan kali pertama bagi Waskita sebagai BUMN konstruksi. “Bagi kami ini pertama kalinya memasuki bisnis rumah sakit,” kata Adi, di Jakarta, Senin (25/4). Adi menambahkan, rumah sakit yang nantinya disebut Rumah Sakit Pertamina Sentul City berdiri di atas lahan seluas 12.500 meter persegi dari total keseluruhan mencapai 25.000 meter persegi yang lokasinya berada di kawasan Central Business District (CBD) Sentul City, Bogor. Pengembangan rumah sakit akan difokuskan pada liver center dan heart center yang dikerjakan
dalam empat tahap. Tahap pertama menelan investasi sekitar 170 miliar rupiah, dengan komposisi pembiayaan masing-masing perusahaan; PT Sentul sebanyak 40 persen, PT Pertamina Bina Medika 35 persen, dan PT Waskita Karya 25 persen. Tahap pertama pengoperasian rumah sakit diperkirakan dilakukan pada pertengahan 2012, sedang penyelesaian proyek keseluruhan bangunan tersebut pada 2014. Tahap pertama adalah pembangunan dengan total luas lantai 5.553,4 meter persegi, sedang tahap kedua sampai hingga tahap empat masing-masing luasnya adalah 5.228,8 meter persegi. Andrian Budi Utama, Direktur PT Sentul City menambahkan, lokasi rumah sakit berada dalan kawasan strategis karena terletak di kawasan CBD. Dia mengungkapkan, pembangunan rumah sakit tersebut mendukung Sentul City sebagai City of Ennovation, yang disokong oleh empat pilar yakni Eco City, Education and Knowledge City, Entertainment and Destination City, serta Art and Cultural City. � had/E-6
Intiland Rilis Kluster Baru TANGERANG – PT Intiland Development Tbk, melalui anak usaha PT Sinar Puspapersada, meluncurkan kluster baru, The Forest. Kluster baru bernilai 80 miliar rupiah ini terletak di kawasan Talaga Bastari, Tangerang. Kluster baru tersebut dirancang dengan menerapkan ecogreen yang menggunakan material lokal untuk keperluan bahan bangunan, dan dilengkapi dengan fasilitas daur ulang air untuk memenuhi kebutuhan penyiraman tanaman. “Total pembangunannya sekitar 288 unit, luas lahan rumah mencapai 300 m2, sedangkan yang dua lantai adalah 120 m2,” kata Direktur PT Sinar Puspapersada Teguh Prayitno, di Tangerang, Rabu (27/4). Teguh menjelaskan kluster baru The Forest siap dibangun pada triwulan ke-3 tahun ini dan akan dipasarkan dengan rentang harga 400 juta – 800 juta rupiah di lahan seluas total 14 hektare. Dalam pembangunan-
» Apartemen Baru
Metropolitan Segera Bangun 30 Hotel Baru
ANTARA/ HO-PAULUS
General Manager The St Moritz, Birawa Dharmaputra (kanan) » didampingi staf mengamati brosur saat meninjau pelaksanaan pembangunan Apartemen The Royal Suite Tower St Moritz di Jakarta Barat, pekan lalu. Apartemen dengan 36 lantai ini sudah terjual 100 persen dan direncanakan akan topping off Mei 2011.
nya, Sinar Puspapersada menggandeng Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi. Selain upaya pemanfaatan energi, Teguh menjelaskan, dilakukan penerangan area publik dengan memanfaatkan sinar matahari atau kincir angin sebagai sumber alternatif melalui
penerapan desain dan orientasi rumah yang memanfaatkan pencahayaan alami. The Forest sudah dibangun Intiland sejak 1996. Empat kluster yang sudah dibangun di Talaga Bastari adalah The Scientist, Harmony, The Hills, dan Taman Palm. � had/E-6
JAKARTA – Group Horison merencanakan membangun 30 hotel berbintang 3 di berbagai kota di Indonesia. Kota yang disasar adalah Palembang, Jakarta, Pantura, Solo, Surabaya, Kalimantan, dan Sulawesi. Pembangunan 30 hotel tersebut merupakan ekspansi bisnis PT Metropolitan Persada Internatinonal melalui anak usahanya PT Metropolitan Golden Management. Hotel ini ditargetkan memunyai 2.100 kamar tahun ini dan pada 2012 ditargetkan mencapai 3.200 kamar. Rachmata Indrajaya, Vice Director Business Development and Technical Group Horison, mengatakan ekspansi ini akan menguntungkan Metropolitan mengingat pertumbuhan kota di Indonesia setiap tahunnya angkanya semakin naik, 2010 lalu naik 8 persen. “Keuntungan lain yakni akses infrastruktur yang menunjang transportasi antar-
daerah,” kata Rachmata di Jakarta, Selasa (26/4). Ia menambahkan kini semakin banyak orang yang berminat melakukan investasi di bidang perhotelan sehingga investasi hotel lebih menguntungkan dan memiliki aset yang terus tumbuh. Sementara itu, Presiden Direktur PT Metropolitan Land Tbk Nanda Widya menargetkan membangun 50 hotel dengan konsep bujet hingga 2015 mendatang. Dari target 50 hotel tersebut, hingga saat ini sudah terbangun 17 hotel yang mulai beroperasi, di antaranya sudah dibuka di Bekasi, Bandung, Semarang, Palembang, Makassar, Pekanbaru, Kendari, Banjarmasin, Medan, Jogja, Purwokerto, dan Papua. Nanda optimistis bisnis hotel grup Metropolitan makin cerah. Hal ini disebabkan tingkat traveling wisatawan mancanegara maupun lokal cukup tinggi. Apalagi sampai saat ini rata-rata okupansi di hotel milik Metropolitan di sejumlah kota cukup tinggi. � had/E-6
RONA ®
17 Jumat
29 APRIL 2011
Royal Weddings William-Kate
yang Mengguncang Dunia Siapa pun mengakui bahwa pernikahan William-Kate telah mengguncang dunia. Bahkan jauh hari sebelumnya, penampilan keduanya, terutama busana dan pernak-pernik yang dikenakan, telah menjadi tren baru bagi publik internasional. REUTERS/KIERAN DOHERTY
akan sama. Rumah tangga kerajaan telah menyiapkan suvenir berupa handuk teh, piring, ceret, dan wadah tablet. The Title Diana mendapat gelar princess of wales setelah menikah dengan Charles. Sampai saat ini, gelar yang akan didapatkan Kate masih ramai diperbincangkan. Permintaan William (dalam bentuk petisi) terhadap sang nenek untuk memberi gelar Princess Catherine kepada Kate masih diperdebatkan mengingat gelar princess hanya diberikan untuk mereka yang terlahir dari keluarga kerajaan. Stay tuned! AFP/BEN STANSALL
The Music Lagu Pomp and Circumstance dari Elgar dipilih sebagai lagu pengiring saat Charles dan Diana berjalan keluar St Paul. Bagaimana dengan William dan Kate? No words on the music! Nama Sir Paul McCartney santer terdengar, nama band Kings of Leon pun tak kalah heboh diperbincangkan.
H
ebohnya pernikahan Pangeran William dan soon to-be Princess Kate Middleton begitu terasa ke seluruh penjuru dunia, termasuk Indonesia. Pernikahan yang akan dilaksanakan pada 29 April 2011 ini diramalkan akan menjadi pesta pernikahan kerajaan terbesar yang pernah ada. Tidak bisa dimungkiri bahwa banyak pihak yang selalu saja membandingkan pernikahan William-Kate dengan Charles-Diana. Apa perbedaan kedua pesta pernikahan ini? Talk about Something Blue, Something New and Something Borrowed! Berbeda dengan Charles dan Diana yang menikah pada musim panas, 29 Juli 1981, William dan Kate menetapkan hari pernikahan mereka di musim semi, 29 April 2011.
DOK KORAN JAKARTA
The Official Engagement Photos Terkait foto pertunangan, WilliamKate dan Charles-Diana terlihat serupa. Hanya saja, foto William-Kate dibidik langsung oleh fotografer Mario Testino dengan memanfaatkan teknologi komputer (airbrushed), sementara CharlesDiana sangat apa adanya. Namun, kedua pasangan tampak sepakat hanya mengenakan pakaian kasual. Diana-Charles dalam tema biru denim, sementara William-Kate dalam warna cokelat pastel.
REUTERS/ARTHUR EDWARDS
The “Commoner Sapphire” Engagement Ring Walaupun pertunangan Charles-Diana dipublikasikan dunia pada 24 Februari 1981, sebenarnya Pangeran Charles telah melamar Diana pada 3 Februari 1981, di tengah candle light dinner romantis di Istana Buckingham. Saat itu, Charles menghadiahi Diana cincin pertunangan emas putih 18 karat dengan blue sapphire 12 karat dan 14 berlian di sekelilingnya. Konon, cincin tersebut merupakan pemberian dari Presiden Sri Lanka JR Jayewardene untuk Ratu Elizabeth II. Saat ini, Pangeran William melamar Kate pada Oktober 2010 di Kenya, ketika mereka sedang berlibur merayakan kelulusan William dalam pendidikan RAF helicopter search and rescue. Dengan bangga, pada 16 November 2010, Kate memamerkan cincin yang sama dengan yang dikenakan Diana saat pertunangannya dengan Pangeran Charles.
REUTERS/PAUL HACKETT
The Location Kalau Charles dan Diana memilih tempat megah nan mahal, yakni St Paul’s Cathedral, William dan Kate memilih untuk mengikuti jejak sang nenek tercinta, Queen Elizabeth II, dan menunjuk Westminster Abbey sebagai tempat berlangsungnya pernikahan mereka. Kabarnya, William dan Kate mendambakan prosesi yang lebih intimate dan sakral. The Bachelor Party Even royals love to party! Pangeran Charles melewatkan malam terakhirnya sebagai seorang lajang di White’s, sebuah klub tua berumur 300 tahun di London. Bagaimana dengan William? Banyak berita mengabarkan bahwa pesta bujangan William akan jauh lebih fun and wild. Dipastikan sang adik, Pangeran Harry, akan menjadi penanggung jawabnya.
The Coin The Royal Mint telah meluncurkan koin peringatan pernikahan William dan Kate setelah melewati proses persetujuan dari Kerajaan dan Pemerintah Inggris. Gambar WilliamKate dalam koin tersebut terlihat jauh lebih kasual dibandingkan Charles-Diana di dalam koin peringatan pernikahan mereka. Mark Richards, sang desainer koin tersebut, meyakini bahwa desain koinnya mengambarkan William-Kate sebagai pasangan muda zaman sekarang.
AFP/DOMINIC LIPINSKI
The Route Berbeda dengan Diana yang menaiki kereta kerajaan menuju tempat pernikahannya, Kate Middleton akan menaiki mobil ke gereja tempatnya menikah. Tetapi, dikabarkan William dan Kate akan menaiki kereta kerajaan bersama-sama untuk pulang ke Istana setelah mereka resmi menikah.
The Officiators Dalam pernikahan Charles dan Diana, Uskup Agung Canterbury Dr Robert Runcie, dengan didampingi oleh tim rohaniwan, didaulat untuk memimpin seluruh pelayanan gereja. Sedangkan William dan Kate meminta Uskup Agung Canterbury Rowan Williams hanya mengawasi berlangsungnya janji pernikahan (vows) mereka. Selain itu, Reverand Dr John Hall dipercaya menjadi pemimpin pernikahan. The Guests William dan Kate dikabarkan menyebar setidaknya 2.000 undangan untuk hari pernikahan mereka, jumlah yang kecil dibandingkan pernikahan CharlesDiana dengan undangan 3.500 orang. William dan Kate menekankan bahwa mereka ingin orang-orang terdekat saja yang hadir. Sssstttt, Barack Obama, Presiden AS, kabarnya tidak termasuk dalam 2.000 undangan tersebut. Tetapi, A-lister Inggris seperti Sir Elton John dan pasangan David-Victoria Beckham dikabarkan akan hadir. The Wedding Gifts Pada 1981, Charles dan Diana menerima setidaknya 6.000 hadiah pernikahan. Tahun ini, William dan Kate meminta semua tamu memberikan donasi amal sebagai bentuk hadiah pernikahan mereka ke beberapa yayasan amal. Istana St James’s mengeluarkan pernyataan, “Kami tersentuh dengan niat baik yang mereka tunjukkan pada pengumuman pertunangan mereka. Pangeran William dan Nona Middleton meminta siapa pun yang akan memberikan kado pernikahan lebih baik mengalihkannya untuk dana amal.” Betapa mulianya!
CELEBRITY BRIDES
The Dress Perancang David dan Elizabeth Emanuel mendapat kepercayaan menciptakan gaun pengantin flowing silk taffeta sepanjang 8 meter untuk Diana. Gaun yang akan dikenakan Kate masih menjadi misteri sampai saat ini. Kate mengatakan bahwa ia ingin gaunnya menjadi kejutan bagi sang Pangeran, William. Tampaknya dunia pun akan ikut terkejut. Siapa yang tak suka kejutan?
REUTERS/PAUL HACKETT
The Souvenirs Cendera mata pernikahan William dan Kate dengan Charles dan Diana
AFP/NICK ANSELL
The After-Party Setelah prosesi pernikahan, Pangeran Charles dan Diana mengadakan jamuan makan malam lengkap dengan 27 kue pernikahan dan breakfast reception keesokan harinya dengan 120 undangan. William dan Kate dikabarkan akan mengundang lebih banyak tamu dalam after-party mereka, dan pastinya mereka akan membutuhkan kue pernikahan lebih dari 27 buah. The Honeymoon Pangeran Charles dan Diana menikmati bulan madu mereka dengan mengunjungi beberapa tempat indah seperti Balmoral, Tunisia, Sardinia, Yunani, dan Mesir. Ke mana William dan Kate akan berbulan madu belum diketahui. The Pride and Prediction Kegemaran orang Inggris akan taruhan ikut terbawa dalam semarak pernikahan William dan Kate. Banyak orang meramalkan bahwa pernikahan mereka tidak akan lama. Taruhan sepuluh tahun lamanya mereka akan menikah pun tampak membuat orang-orang rela mengeluarkan 1 juta poundsterling (lebihkurang 14 miliar). Tidak hanya itu, Reverand Pete Broadbent dari Anglican Church pun ikut mengatakan, “Pernikahan mereka (William dan Kate) tidak akan lama, paling lama hanya akan bertahan selama tujuh tahun.” Hal ini dikutip dari Daily Mail Page edisi Minggu (21/11) tahun lalu. Lain lagi dengan ramalan Wendy Stacey, seorang ahli astrologi dari Inggris yang meramalkan pasangan kerajaan tersebut berdasarkan zodiak (bintang) mereka, yakni Capricorn dan Cancer. Ia meyakini bahwa pernikahan William dan Kate yang kedualah yang akan membawa kebahagiaan bagi mereka kelak. Benarkah? Hanya waktu yang dapat menjawab semua ramalan itu. � berbagai sumber/als/L-1
18
HOBBY
Jumat
29 APRIL 2011
KORAN JAKARTA
ÂŽ
Origami Ekspresi Inspirasi
Siapa tak kenal origami? Seni melipat kertas yang sangat populer di Negeri Sakura ini merujuk pada seni melipat kertas menjadi suatu bentuk atau gambaran tertentu. Ada ribuan bentuk hasil kreasi origami yang bisa diciptakan, seperti hewan, tumbuhan, ataupun benda tertentu.
FOTO-FOTO: ISTIMEWA
O
rigami berkembang dengan menggunakan kertas asli Jepang yang disebut sebagai washi. Origami, yang sudah berumur ratusan tahun, kini menjadi sesuatu yang tak bisa dipisahkan dari budaya orang Jepang. Seni itu kini masih digunakan dalam upacara adat keagamaan Shinto dan tetap dipertahankan hingga sekarang. Hingga kini, ada ribuan bentuk lipatan yang berhasil diciptakan, baik bentuk-bentuk origami klasik maupun bentuk-bentuk origami modern. Perkembangan origami sebagai sebuah kreasi juga terus berkembang menjadi origami-origami tiga dimensi. Lipatan origami modern diperkenalkan oleh Akira Yoshizawa. Akira Yoshizawa memopulerkan bentuk-bentuk origami baru yang berbeda dengan bentuk origami tradisional dengan lipatanlipatan sederhana. Dia turut memperkenalkan bentuk awal hewan berkaki empat dengan menggabungkan dua keping kertas yang berlipat. Semenjak itu, pelipat kertas yang lain juga sukses menggunakan asas Blintzed untuk membuat lipatan hewan berkaki empat yang dibuat dari selembar kertas tanpa dipotong. Origami tak hanya dikenal di Jepang. Seni khas jepang ini juga dikenal di luar Jepang, termasuk di Indonesia. Sebagai salah satu negara yang pernah mengalami masa penjajahan Jepang, sudah pasti seni melipat ala Jepang ini pun tumbuh dan memiliki tempat tersendiri di Indonesia. Beragam bentuk origami di Indonesia bisa kita lihat pada lipatan uang sebagai mahar pernikahan yang biasanya dibawa oleh calon pengantin. Di Indonesia, seni origami juga kerap menjadi bagian dari seni kreativitas untuk anak-anak sekolah, baik taman kanak-kanak maupun sekolah dasar. Beragam komunitas pencinta origami ada di Indonesia, termasuk sebuah sanggar yang khusus menjadi wadah untuk mengembangkan seni melipat kertas ini di Indonesia. Salah satu tokohnya adalah Fajar Ismayanti yang telah melahirkan beragam buku terkait dengan seni origami.
Sekelumit Sejarah
O
rigami memiliki sejarah yang panjang untuk sampai pada tahap menjadi seni yang dikenal luas di seluruh penjuru dunia. Dari Jepang, origami dipercaya telah ada sejak zaman Heian (741-1191) di kalangan kaum sami Shinto. Saat itu, origami dikenal sebagai penutup botol sake atau arak beras saat upacara persembahan. Biasanya merupakan lambang simbolis dewata. Dalam tradisi Shinto, kertas segi empat dipotong dan dilipat menjadi lambang dewata yang kemudian digantung di kuil. Seni origami, seiring dengan budaya pemotongan kertas dengan pisau, sudah dikenal saat itu di Jepang, sebelum akhirnya penggunaan pisau untuk memotong kertas dihentikan pada zaman Muromachi (1338-1573). Orang-orang Shinto biasanya juga membuat origami atau yang dulu juga dikenal dengan istilah orikata atau orimono ini, dengan membuat kertas rama-rama jantan (o-cho) dan rama-rama betina (me-cho) untuk membalut botolbotol sake sebagai lambang pengantin laki-laki dan perempuan.
Tak hanya membuat o-cho atau mecho, bentuk-bentuk lain origami yang ada saat itu juga masih sederhana, yakni bentuk noshi atau noshi-awabi. Noshi merupakan daging tiram tipis yang dijemur dan biasanya dianggap sebagai hidangan istimewa oleh orang Jepang dan pembawa keberuntungan. Keterampilan origami ini pun diajarkan masih secara lisan. Baru pada 1797 origami diajarkan melalui buku-buku, yakni seiring dengan perkembangan origami. Buku pertama tentang origami adalah Senbazuru Orikata yang berisi tentang cara melipat seribu burung jenjang/orizuru. Perkembangan origami juga didukung perkembangan produksi kertas saat itu. Dalam perkembangannya, origami telah menjadi begitu identik dengan budaya Jepang yang diwariskan secara turuntemurun dari masa ke masa. Tak hanya di Jepang, seni origami di sejumlah negara juga menjadi salah satu kesenangan tersendiri, termasuk di Indonesia. ďż˝ berbagai sumber/nik/L-1
Pengaruhi Kemampuan Kognitif
F
riederich Wilhelm August Frobel adalah seorang pendidik Jerman yang pertama kali memperkenalkan dan menggunakan origami tradisional untuk menghasilkan bentuk geometrik yang pada akhirnya menjadi sebuah konsep untuk mengenalkan ruang kepada anak-anak di taman kanak-kanak. Rezim Meiji memang membawa banyak angin perubahan bagi Jepang yang saat itu masih tertutup. Terpengaruh ide pendidik Jerman tersebut, pemerintahan Meiji menjadikan origami tak hanya sebuah seni kerajinan, melainkan juga sebagai alat mengajar di taman kanak-kanak dan sekolah dasar. Origami memang bukan hanya
mainan anak-anak, namun tak dimungkiri, origami memang sangat dekat dengan dunia anakanak. Aktivitas origami umumnya
sangat disenangi oleh anak-anak. Sebagian di antara model origami juga sangat disukai anak-anak. Tak hanya itu, seni origami juga
memiliki banyak manfaat dalam perkembangan anak dari berbagai sisi, seperti sosial emosional, motorik kasar dan halus, termasuk kognitif anak. Kemampuan kognitif anak terstimulasi melalui beragam kreasi yang anak ciptakan. Tak hanya kreativitas, anak juga dilatih berimajinasi dengan kreasi-kreasi origami yang mereka buat. Seni origami juga secara tidak langsung mengajarkan anak tentang konsep-konsep ruang melalui bentuk-bentuk origami itu. Melalui origami, sosial emosional anak juga terstimulasi dengan baik. Anak dengan penuh kesabaran dan ketekunan akan dapat mengikuti setiap perintah dalam proses pelipatan hingga akhirnya anak mampu memben-
tuk origami sendiri. Seorang anak, ketika berorigami, berarti juga akan belajar mengapresiasi seni dan keindahan sejak dini. Artinya, ia juga belajar kehalusan jiwa. Dengan membuat origami, anak juga secara tidak langsung belajar membuat mainannya sendiri. Pasalnya, banyak model origami yang dapat digunakan untuk bermain anak, misalnya kodok lompat, piring terbang, bola besar, pesawat-pesawat terbang, perahu, kuda berputar, suara tembakan, baling-baling, model peralatan rumah, mulai lemari, kursi, meja, dipan, dan lain sebagainya. Jadi, dalam berorigami, melipat menjadi bagian dari bermain. Dan setelah menjadi model, dapat dimainkan, baik secara sendiri maupun bersama.
TRAVEL
®
Jumat
29 APRIL 2011
19
ISTIMEWA
Agar Liburan Lebih Nyaman
B
Bunga Sakura ISTIMEWA
Anda yang ingin pelesir ke luar negeri awal Mei mendatang mutlak mengetahui sedang musim apa negara yang akan menjadi tujuan. Jangan sampai ingin menikmati liburan musim semi tapi negara yang dituju sedang musim gugur.
Merencanakan Pelesir
ke Negara Empat Musim
K
alau Anda berencana mengunjungi negara yang memunyai empat musim dan tidak terlalu jauh dengan Indonesia, jangan lupa melihat peta atau mengunjungi Google Maps terlebih dulu. Lakukan riset kecil-kecilan untuk mengetahui letak negara tujuan wisata Anda, apakah di belahan Bumi utara atau selatan. Persiapan itu perlu u dilakukan agar Anda tidak terlalu kecewa. Sebagai contoh, kalau Anda datang ke Australia hari ini berharap menikmati indahnya musim semi seperti di Jepang, tentu Andaa akan gigit jari. Pada bulan Maret sampai dengan Juni, negaranegara di belahan Bumi selatan sedang mengalami musim gugur. ugur Kendati demikian, musim gugur di Negeri Kanguru ini tidak kalah menarik dengan musim semi di Jepang. Ada beberapa agenda liburan yang sayang Anda lewatkan. Saksikan secara langsung pohon-pohon merahemas di Orange, dan jangan lupa mampir ke sebuah desa pusat kuliner dan anggur di sebelah barat Kota Sydney. Kalau memunyai waktu panjang, singgahlah ke perkebunan anggur dan hutan-hutan
Yarra Valley Victoria
Oodnadatta Track FOTO-FOTO: AUSTRALIA.COM
Litchfield
berkabut di Yarra Valley Victoria. Victoria Tentu akan mengasyikmengasyik kan. Rasakan kehidupan sebagai penggembala ternak untuk melintasi jalur penjelajahan Oodnadatta Track yang bersejarah di Australia Selatan. Pada musim gugur, Anda juga bisa mengagendakan liburan ke Taman Nasional Litchfield yang rimbun di Teritorial Utara atau menuju Kununurra di Australia Barat untuk mengikuti Ord Valley Muster. Anda yang suka bermain air dapat pula berarung jeram
menyusuri pesisir barat Tasmania atau memancing ikan dan berkemah di sepanjang koridor Sungai Murrumbidgee, di dekat Canberra. Sebaliknya, jika Anda ingin pelesir ke negara-negara di Bumi utara, awal bulan Mei ini merupakan waktu yang tepat untuk menikmati indahnya bunga sakura di Jepang. Ditemani matahari musim semi yang hangat, taburan bunga sakura di bulan Mei merupakan kenangan indah. Tapi yang perlu diingat, bunga ini tidak bertahan lama sehingga harus cepat-cepat ke Jepang untuk bisa menikmatinya. Bagi masyarakat Jepang, munculnya bunga sakura yang hanya sekejap sangat ditunggu. Apalagi bunga sakura merupakan pertanda pergantian musim semi ke musim panas sehingga memberikan rasa ceria dan optimistis. � hay/L-5
Belahan Bumi
B
eberapa wilayah di belahan Bumi utara, seperti Amerika Utara, Rusia, Kanada, China, dan Eropa, memiliki empat musim. Dimulai dari musim semi yang berlangsung
erlibur ke wilayah negara empat musim butuh persiapan khusus. Agar rencana perjalanan liburan Anda lebih nyaman, persiapkan semuanya dengan matang. Hal utama yang perlu dipersiapkan dalam perjalanan ke luar negeri ialah dokumen perjalanan berupa paspor dan visa. Perhatikan masa berlaku paspor. Sebab paspor yang memiliki masa berlaku sisa enam bulan sekarang sudah tidak bisa lagi digunakan untuk berangkat ke luar negeri. Untuk mengurus visa, alangkah baiknya dipersiapkan satu bulan sebelum tanggal keberangkatan. Lalu persiapakan secara terperinci tiket pesawat, jadwal penerbangan, hotel, dan tujuan Anda. Persiapan itu bisa ditempuh dengan mencari informasi dengan berselancar di dunia maya. Lewat internet Anda bisa memperoleh informasi mulai dari harga tiket pesawat, hotel, hingga tujuan Anda. Kalau Anda tidak ingin repot, percayakan semuanya pada agen perjalanan yang tepercaya. Tapi Anda tetap harus berhati-hati ketika memilih agen perjalanan lantaran tidak semuanya dapat menyediakan hal-hal yang dibutuhkan pelanggan. Jangan terlena dengan iming-iming harga murah sebuah paket wisata. Konsultasikan keinginan liburan bersama keluarga secara detail kepada agen perjalanan wisata. Yang perlu diperhatikan ialah kesesuaian antara harga dan fasilitas yang akan diperoleh. Perhatikan keseluruhan isi dari paket wisata, apakah sudah sesuai hotel, pesawat, dan tempat yang ditawarkan. Bila tujuan wisata sudah ketemu dan dokumen perjalanan beres, persiapkan perbekalan selama liburan. Bawalah bekal perjalanan yang pasti diperlukan, semisal obat-obatan anak. Bawa pakaian seperlunya, namun jangan lupa membawa pakaian tambahan untuk berjagajaga. Sesuaikan pakaian dengan cuaca serta keadaan di tempat tujuan. Bawalah peta tujuan wisata untuk berjagajaga bila kemungkinan tersesat atau terpisah dengan rombongan. Lalu hitung dan tetapkan dengan cermat biaya perjalanan selama dalam liburan. � hay/L-5
dari 21 Maret hingga 21 Juni, disambung dengan musim panas 21 Juni hingga 23 September, musim gugur yang dimulai 23 September hingga 22 Desember, hingga jatuh musim dingin 22 Desember- 21 Maret. Di Bumi selatan, yang meliputi wilayah Australia, Selandia Baru, Afrika Selatan, Uruguay, Argentina, dan Cile, kedaannya kebalikan dengan belahan Bumi utara. Musim semi dimulai pada 23 September dan berakhir 22 Desember, musim panas 22 Desember hingga 21 Maret, musim gugur jatuh pada 21 Maret hingga 22 Juni, dan musim dingin pada 21 Juni hingga 23 September.� hay/L-5.
HOT SPOT
Sensasi Masakan China di Bel Piatto Restaurant
S
aat berada di Jakarta Pusat dan tengah menggeluti bisnis, Bel Piatto Restaurant di Hotel Akmani bisa menjadi tempat melepas lelah sambil menikmati hidangan spesial. Hotel bintang empat yang berlokasi di Jalan Wachid Hasyim 91, Jakarta Pusat, ini telah masuk daftar wisata dunia sehingga sering dijadikan pilihan untuk menginap atau menikmati hidangan di restonya. Kalau beberapa waktu lalu Bel Piatto menghadirkan aneka masakan khas Indonesia dengan tajuk “Semarak Nusantara”, sekarang pengunjung dapat menikmati sensasi masakan China dengan hadirnya Chinnese Food Corner. Masakan tersebut cocok untuk makan siang atau makan malam karena resto ini buka 24 jam setiap harinya. Coba lihat menu apa saja
yang bisa menggoda selera. Ada kungpao, hasil racikan resep dari Executive Chef Toto Murtiono yang dikombinasikan dengan saus spesial. Saus ini memang punya cita rasa berbeda dari masakan China di restoran lain. Potongan daging ayam dicampur bumbu manis dan gurih serta bertabur kacang mete di atasnya menghadirkan rasa yang cukup ramai di lidah. Rasa pedas dari cabai merah kering yang bercampur saus akan membuat orang semakin bersemangat saat mencicipinya. Tentu saja akan semakin lezat bila disantap bersama dengan nasi putih hangat. Menu lainnya adalah hainan chicken rice. Nasi gurih ini disajikan dengan potongan daging ayam yang di-steam. Saat direbus, gunakan penjepit kue untuk membalik ayam tersebut. Gunanya menjaga agar
FOTO-FOTO: DOK HOTEL AKMANI
kulit ayam tetap utuh. Ayam direbus hingga mengeluarkan minyak. Bila sudah matang, ayam ini direndam dengan air es untuk mencegah kulit ayam pecah dan menjaga ayam
tetap empuk. Rasa gurih dari daging ayam semakin terasa bila dinikamti dengan sambal yang memang dibuat untuk pendamping. Jangan berhenti di dua menu itu, sebab masih ada
beberapa masakan unggulan seperti pattaya, black pepper, crispy sweet & sour squid, mapo tahu, serta hidangan ringan seperti shrimp spring roll. Untuk menu pattaya, bisa memilih dengan udang atau ayam dan disajikan dengan saus bangkok thai dan nasi pandan yang yang hangat. Pada menu black pepper, pilihan bisa dengan irisan beef tenderloin, ayam, atau udang. Disajikan dengan saus black pepper yang pedas dan nasi. Menu crispy sweet & sour squid adalah gorengan cumi
potong yang dicampur dengan sayuran dan saus. Lalu mapo tahu berisikan udang dan tahu yang disajikan dengan kuah dan sayuran. Segala kenikmatan rasa itu ternyata sebanding dengan harga yang ditawarkan. Berbagai menu tadi bisa dinikmati mulai dari harga termurah 49 ribu rupiah per porsinya, termasuk dengan nasi. “Ini harga nett ya,” ungkap Vika Anjarrini, public relation assistant resto itu. Selain Chinese Food Corner, pengunjung dapat menikmati sajian masakan
lain seperti Indonesian food serta Western food. Penyajian makanan bisa memilih di dalam atau di luar ruangan, bergantung pada kebutuhan tamu, karena ada yang senang dengan bersantap di udara terbuka dan ada yang senang di dalam ruangan. Berbagai masakan tersebut cocok sebagai menu pilihan saat makan bersama keluarga, arisan, atau bahkan hari spesial ulang tahun. Sebab masing-masing porsinya dapat dinikmati oleh lebih dari satu orang. � ars/L-5
20
Iklan BarIs - kolom
Jumat
29 APRIL 2011
Ketentuan Pemasangan
koran jakarta
menggunakan double spasi. u Pengajuan pending tayang iklan paket ditentukan oleh KORAN JAKARTA. u Pengajuan komplain tidak lebih dari 3 hari kerja setelah tanggal iklan dimuat.
mengedit. u Minimum 3 baris, maksimal 10 baris. 1 baris = 35 karakter. u Simbol yang dapat digunakan: titik, koma, tanda tanya, & tidak boleh
u Isi iklan tidak boleh mengandung unsur SARA, Pornografi, Klenik dan KORAN JAKARTA berhak untuk
®
OTOMOTIF MOBIL DISEwAKAN
DAIHATSU PROMO LUAR BIASA
BIMA RENT cAR menyediakan Xenia, Avanza, APV harian, mingguan, bulanan pribadi/perusahaan. info : Mei 02132211628/081385000073.
Bunga Ringan 0 S/D 3,5 % Per Tahun
002948/IKL/III/11 (29/04)
koran jakarta Kebenaran Itu Tidak Pernah Memihak!
®
Xenia Terios Gran Max Pick Up Luxio Sirion
TDP TDP TDP TDP TDP TDP
8 Jt / Ang 11 Jt / ANG 4 Jt / ANG 4 Jt / ANG 9 Jt / ANG 9 Jt / Ang
3,5 4,3 3,2 2,2 3,8 4,3
PROGRAM UANG MUKA Jtan Jtan Jtan Jtan Jtan Jtan
BUNGA
PAKET PROMO APRIL
0%
KREDIT S/D 5 THN
READY STOCK APV Karimun Estilo SX-4 Swift carry Pixk Up
READY STOCK
* DP sudah termasuk biaya asuransi All Risk di Cov seluruh resiko selama kredit. Pick Up TLD * Bonus Anti Karat, GPS * Bonus peredam suara, pelindung cat, talang air & sensor parkir * Bonus member card pelayanan derek gratis 24 jam & diskon service bengkel resmi * Data dibantu sampai OK
Dp 3 JT Dp 7,5 JT Dp 6 JT Dp 5 JT Dp 1 JT
Unit Ready Stock, Terima Tukar Tambah Segala Merk dan tahun. Proses cepat, Anda Telp Kami Langsung Datang!!!!
Hubungi : Dealer Resmi Daihatsu
CICILAN 3 JT-AN
DEALER RESMI
FREE V.KOOL + CASH BACK
ALL NEW JAZZ FREED ALL NEW CITY ALL NEW CIVIC ALL NEW CRV ALL NEW ACCORD
BELI TOYOTA SEMUA TYPE BERHADIAH ALPHARD & INNOVA
Avanza Inova Yaris Rush Truk Dyna
DP 10%, Masa Kredit 1-5 Thn cash Back & Bonus Langsung
Total DP Hanya 18 Jtan Total DP Hanya 24 Jtan Total DP Hanya 24 Jtan Total DP Hanya 25 Jtan Total DP Hanya 30 Jtan
www.toyotajuanda.blogspot.com *DP RENDAH 5 THN* DEALER RESMI, PASTI OK !
CONTACT PERSON :
HUB :
0813 148 99409 021 - 9477 2096
AVANZA : 18 Jtan INNOVA : 23 Jtan YARIS : 24 Jtan RUSH : 25 Jtan TRUK DYNA DP 37 JTan
021 - 6034 2000 0818 0811 2000
Riry Fachry 021-95021115 021-99882676 082111988896 081311202090
OTOMOTIF RAGAM
ATLANTIK MOTOR KHUSUS PENJUALAN MOTOR
PT. SARANA JAYA UTAMA YARIS
Canopy Minimalis / Kaca / Polycarbonate Roling Tangga Stainles Steal / Pagar Wrought Iron - Besi Tempa Kusen Alumunium - Partisi Curtain Wall - Acp Tenda Kain Alamat Tlp Fax E-mail
CASH & KREDIT
DP RINGAN
LOwONGAN SURAT KABAR DI BANDUNG 1. Staff Administrasi Bandung (S-Adm Bdg) Kualifikasi: l Pria / Wanita, usia maksimal 27 tahun l Pendidikan minimal D-III l Pengalaman minimal 1 th sebagai administrasi l Mampu mengoperasikan Microsoft Office l Berdomisili di Bandung 2. Returman Bandung (Ret-Bdg) Kualifikasi: l Pria l Usia maksimal 35 tahun l Pendidikan minimal SMA l Mampu mengendarai kendaraan roda empat dan memiliki SIM A l Pengalaman min 1 tahun sebagai Returman di media cetak l Menjunjung tinggi kejujuran dan bertanggung jawab terhadap pekerjaan l Berdomisili di Bandung dan memahami jalan-jalan di Bandung Kirim lamaran, cv, pas foto terbaru (4x6), fotocopy ijasah dan transkip nilai dengan mencantumkan kode yang dilamar di pojok kanan atas amplop ke: GEDUNG cITRA GRIYA Jl. Naripan No. 42, Bandung
GENERAL CHECK-UP DAN PENGOBATAN SISTEM “HOLISTIK MODERN” Telah dibuka praktek percontohan Layanan Kesehatan sistem “Holistik Modern”, di Mall Bellanova, Blok GS 1-10, Sentul City, Kab. Bogor. Izin Dinkes no: 445.9/4399/BATTRA/Diskes/2011. Untuk general check-up kilat, pengobatan dan konsultasi pencegahan berbagai penyakit dan kelemahan tubuh (fisik, emosional, kejiwaan, ambisi dan inteligensia). Menggunakan berbagai tehnik terkini yang komprehensif, penggabungan ilmu pengetahuan dan tehnology modern, sangat efektif a.l : KINESIOLOGY, IRIDOLOGY, PHYTOBIOPHYSICS, COLOUR EFFECTS, COLON CLEANSING, HERBALS DLL. Terbuka peluang usaha serupa untuk umum (pria & wanita dewasa). Sejak diperkenalkan di Indonesia th 1997, telah banyak teman2 yg berhasil, dalam praktek resmi dengan izin dari dinkes di berbagai kota. Website : www.pelatihan-pengobatan.asvial.com www.holistik-training.jakartabisnis.com Lihat info profile “Asvial Trainer” dan “Asvial Rivai” di Facebook. Hubungi kami di :
HP : 0811.600.557
Kualifikasi: l Pria / Wanita l Usia min 30 tahun l Pendidikan S-I dengan IPK minimal 2.75 l Pengalaman min 2 tahun sebagai Redaktur l Memiliki jiwa kepemimpinan l Memiliki wawasan yang luas dalam dunia jurnalistik l Mampu berbahasa Inggris lisan/tulisan
2. Reporter (Rep)
Kualifikasi: l Pria / Wanita l Usia maksimal 30 tahun l Pendidikan S-1 dengan IPK min 2.75 l Pengalaman minimal 2 tahun di jurnalistik l Menyenangi dunia jurnalistik, lebih diutamakan memahami Ekonomi l Menyukai tantangan dan siap
JL Aipda K.S Tubun 45 (Jati Petamburan) Jakarta
0813 1924 5087
bekerja keras Memiliki kemampuan menulis berita dengan baik l Mampu berbahasa Inggris lisan/tulisan l
3. Reporter - Bandung (Rep-Bdg)
Kualifikasi: l Pria / Wanita l Usia maksimal 30 tahun l Pendidikan S-1 dengan IPK min 2.75 l Pengalaman minimal 2 tahun di jurnalistik l Menyenangi dunia jurnalistik, lebih diutamakan memahami Ekonomi l Menyukai tantangan dan siap bekerja keras l Mampu menulis berita dengan baik l Mampu berbahasa Inggris lisan/tulisan l Berdomisili di Bandung
4. Penelitian & Pengembangan (Litbang)
Kualifikasi: l Pria / wanita l Usia maksimal 30 tahun l Pendidikan: S-1, lebih diutamakan Lulusan Ekonomi l IPK minimal 2,75 l Pengalaman min 2 tahun dibidangnya l Memahami dan mengetahui sumber-sumber informasi
5. Web Administrator (WA)
Kualifikasi: l Pria / Wanita l Usia maksimal 30 tahun l Pendidikan S-I Teknik Informatika l Pengalaman min 2 tahun di bidangnya l Memiliki pengalaman di bidang media surat kabar lebih diutamakan l Bersedia bekerja di hari libur
6. Pustakawan (PUS)
Kualifikasi: l Pria/Wanita l Usia maksimal 28 thn l Pendidikan minimal D3 Jurusan Perpustakaan/Informasi l Pengalaman min 1 th lebih diutamakan l Dapat berkerja dalam sebuah tim maupun bekerja individu l Memiliki kemampuan berbahasa Inggris aktif/pasif l Mengerti pengklasifikasian buku dengan sistem DDC l Kreatif, inovatif, teliti, supel dan jujur
7. Staff Layout (S-Lay)
Kualifikasi: l Pria l Usia antara 25 - 35 tahun
Express Withdrawal & Instant Deposit
Pria & Wanita Pria & Wanita
Alami
Terapi Rambut & Kulit Kepala Alami A
Terapi Rambut & Kulit Kepala Alami
B
sesudah
sebelum
sesudah
Rambut Rontok (Akibat Sakit, Usia, Lingkungan, Alergi, Virus, Habis Melahirkan) Kulit Kepala (Ketombe akut, Alergi, Gatal2, Kelainan Kulit Kepala) Kebotakan (Segala macam Botak KECUALI akibat Hormonal) Jakarta Selatan:
Jakarta Timur: Depok: Bekasi: Yogyakarta:
Medan:
KONSULTASI GRATIS E-mail : nabit_ist@yahoo.co.id Informasi GRATIS Kunjungi di www.nabit-ist.com
Kualifikasi: l Pria / wanita l Usia maksimal 27 tahun l Pendidikan minimal S1 l Pengalaman minimal 1 tahun mengelola social media l Senang menulis artikel dan senang dengan dunia jurnalistik l Mampu mengelola social media l Lebih diutamakan berpengalaman di bidang media cetak harian
9. Staff Marketing Support (S-MS)
Kualifikasi: l Pria, usia maksimal 30 tahun l Pendidikan S-1 dengan IPK min 2,75 l Pengalaman minimal 1 tahun sebagai Admin Promosi dan Marketing Support l Menguasai program Microsoft Office (Word, Excel) l Mampu berkomunikasi dengan baik l Berpenampilan menarik l Siap bekerja dengan target
10. Staff Audit (S-Aud)
Kualifikasi: l Pria, Single l Usia maksimal 28 tahun l Pendidikan S-I Akuntansi/ Ekonomi
Pengalaman minimal 1 tahun Memiliki kendaraan roda dua l Mampu mengoperasikan program Microsoft Office (Word, Excel)
Usia maksimal 25 tahun Pendidikan minimal STM / SMA l Pengalaman menangani vending mesin / mesin ATM / pernah bekerja di bengkel minimal 2 tahun
l
l
l
l
11. Staff Finance dan Accounting (S-Fin & Acc)
14. Driver Operasional (D-O)
Kualifikasi: l Pria , Single l Usia maksimal 27 tahun l Pendidikan S-I Akuntansi l Pengalaman minimal 1 tahun l Mengerti dan memahami cash flow l Mengerti dan memahami pajak l Mampu mengoperasikan program Microsoft Office (Word, Excel)
12. Sales Executive / Sales Officer (SE/SO) Kualifikasi: l Pria l Usia 25 – 35 tahun l Pendidikan minimal SLTA l Pengalaman minimal 2 tahun di industri media cetak l Mampu berkomunikasi dengan baik l Dapat bekerja dengan target penjualan l Monitoring peredaran Surat Kabar atau Koran
13. Teknisi Vending Mesin (TVM) Kualifikasi: l Pria
Rambut Rontok Rontok (Akibat S Rambut LLiinnggkkuunnggaa n , A l e r g Kulit Kepala Kepala (Ketombe a Kulit Gatal, Kelainan Kelainan Kuli Gatal, Kebotakan (Segala ma Kebotakan kkeeccuuaallii aa k i b a t H o
Jakarta Selatan: Selatan: Jakarta Jl. R R (S.N.L.A B-34) B-34) (021) 78889342 78889342 Jakarta Timur: Timur: Jakarta Jl. Kayu (Gd. LINGGAR J Jak-Tim. (021) 279150 Jak-Tim. Depok: Depok: Jl. Damar No.194 (0 Bekasi: Bekasi: Jl. Raya Jat Ja No. 55 A (Jl. R R (021) 324295 Yogyakarta: Yogyakarta: Jl. Ka 0 Banjarmasin: Banjarmasin: Jl. Cempak Banjarmasin Kal-Sel. (0 Banjarmasin (0 Medan: Medan: Taman Se Blok G-79 Medan. ( Blok
Jl. Raya Lt. Agung (S.N.L.A B-34) Jak-Sel 12610 (021) 78889342 / 0818470167 Jl. Kayu Putih II No. 7 (Gd. LINGGAR JATI) Pulomas Jak-Tim. (021) 27915036 / 37120234 Jl. Raya Sawangan No. 26A, Telp: (021) 77206522 Jl. Raya Jatibening Estate No. 55 A (Jl. Ratna) Bekasi. (021) 32429565 / 84990206 Jl. Kaliurang Km. 7,5 Yogyakarta Telp: (0274) 8365261 / 081901462227 Jl. Karanggeneng Indah 29 Sumurrejo Gunungpati Semarang, Telp: (024) 70331724 / 087832927 Jl. Cempaka Besar No.04 Banjarmasin Kal-Sel. (0511) 3362591 Taman Setia Budi Indah Blok G-79 Medan. (061) 8217394
8. Staff Social Media (S-Soc)
TerTerapi Rambut & Kulit K
sebelum
Rambut Rontok (Akibat Sakit, Usia, Lingkungan, Alergi, Virus) Kulit Kepala (Ketombe akut, Alergi, Gatal, Kelainan Kulit Kepala) Kebotakan (Segala macam Botak kecuali akibat Hormonal). Jakarta Selatan: Jl. Raya Lt. Agung (S.N.L.A B-34) Jak-Sel 12610 (021) 78889342 / 0818470167 Jakarta Timur: Jl. Kayu Putih II No. 7 (Gd. Linggar Jati) Pulomas Jak-Tim. (021) 27915036 / 37120234 Jl. Damar No.194 Depok Utara. (021) 9325 9808 Depok: Jl. Raya Jatibening Estate No. 55 A (Jl. Ratna) Bekasi. (021) 32429565 / 84990206 Bekasi: Jl. Kaliurang Km. 7 Yogyakarta. 081282253376 Yogyakarta: Jl. Cempaka Besar No.04 Banjarmasin Kal-Sel. (0511) 3362591 Banjarmasin: Taman Setia Budi Indah Blok G-79 Medan. (061) 8217394 Medan:
Banjarmasin:
Jaminan mutu, instruktur langsung DR.ASVIAL RIVAI, M.D.(M.A), Pelopor dan pengembangan sejak 1997. Pengalaman manca Negara,
Platform MT4, NO SWAP
CONTACT PERSON :
Alami
Semarang:
Email : asvialtrainer@yahoo.com
DP 30 JT
MENyEDIAKAN SERvICE & SPARE PARTS
Tlp. 53670952 fax. 53679474
www.bangunsteel.com
Pendidikan minimal D3 jurusan Design Grafis / Design Komunikasi Visual l Pengalaman min 2 tahun di media cetak
1. Redaktur (Red)
INNOVA DP 30 JT BONUS : Anti Karat, Ready, Resmi, Proses cepat, Pasti OK, Data Dijemput dan Dibantu
PROSES MDH & CPT ANGS RINGAN
l
Perusahaan Penerbit Surat Kabar Harian Nasional mengajak tenaga profesional dan berkualitas untuk bergabung pada posisi sebagai berikut :
AVANZA DP 21 JT VIOS
: Jl. Arteri Pondok Indah No. 35 Jakarta Selatan : 72789448 ( Hunting ) : 72789449 : pt_saranajayautama@yahoo.co.id
DP 20 JT
Trading FOREX Spread 2 ACC. Mini & Mikro Min Rp. 100 Rb / Lot Indeks HangSeng, Kospi, Nikei, Gold, Oil dll
Kualifikasi: l Pria l Usia minimal 25 tahun l Pendidikan minimal SMA l Pengalaman minimal 1 tahun l Memiliki SIM A l Menjunjung tinggi kejujuran dan bertanggung jawab terhadap pekerjaan l Memahami jalan di sekitar Jabodetabek l Dapat mengendarai kendaraan manual dan matic
Kirim lamaran, cv, pas foto terbaru (4x6), fotocopy ijasah dan transkip nilai dengan mencantumkan kode yang dilamar di pojok kanan atas amplop ke:
Recruitment PT Berita Nusantara (KORAN JAKARTA) Jl. wahid Hasyim No. 125, Jakarta Pusat - 10240 Email: recruitment@koran-jakarta.com
koran jakarta
Iklan BarIs - kolom
®
INFO IKLAN
BAgIAN IKlAN: Jl. Wahid Hasyim No 125 Jakarta Tel. (021) 315 2550 ext 125 Fax. (021) 3158567
aDa bth tng ngeLeM kntong teh clup bw plng krj drmh msing2,1Box 250lbr Komisi 70rb,100Box 7Jt+Komisi Bulanan. PT.HDN Hub 085218112440. ekspeDIsI
002941/IKL/III/11 (30/04)
# # asIh # # Pijat & Lulur Tradisional Bisa Untuk Pasutri Hub: 0815 1933 7771 & 0812 1073 1500. 002958/IKL/III/11 (30/04)
pahaMI DuLu resIkOnya. HIgH gaIN HIgH rISK. Itu Prinsip trading DIFOrEX. Info Hub 021- 99653673. 002987/IKL/IV/11 (08/05)
MLM prODuk herbaL U/Kesehatan Keluarga dgn Potensi Pendapatan Puluhan Jt/Bln U/ membernya. Segera Kirim Nama anda Ke 082125611072 ONLY SmS.
***kaMasutra agenCy*** PrOFESIONaL maSSagE..CaLL.0856 800 5292 {Buktikan}. 002977/IKL/IV/11 (06/05)
003042/IKL/IV/11 (07/05)
"sIgIt" 0812 8173 7778 Pijat reflexy / massage / Lulur kerja sendiri di tmpt FULL aC & panggilan, JaKSEL. 003053/IKL/IV/11 (15/05)
*** shanghaI terapI aLa aSIa DarI NEgrI TIraI BamBU *** CaLL. 081310000881. (Khusus Panggilan).
bIrO JODOh MaDesa CLub Bantu solusi jodoh,data foto akurat harap dating utk semua agama umum, hub: 021.8015832/94352 719/081213928189/08176040295.
003002/IKL/IV/11 (15/05)
OrIentaL, Cantik,Sabar, dan highclass, Hub : 081385679993. 003046/IKL/IV/11 (04/05)
003050/IKL/IV/11 (27/05)
LOwOngan
MesIn tetas teLur Unggas, Ful Otomatis, Keberhasiln 99%, Kpasitas 50, 100 - 2000 Btr, Utk Hobies, PeTernak Kcil. 68320008-41891482 002954/IKL/III/11 (29/04)
seDOt wC ahLInya UNT: SEDOT WC, aIr KOTOr, LImBaH CaIr, PELaNCarN, SaLUraN aIr/WaSTaFEL HUB: 021-9262884493665266-081310949979 SJBDTBK 002955/IKL/III/11 (30/04)
kerJa saMa a best DeaL 6,25%/Th,Tkr BPKB Lsg Cair sd 100m,Undur50hr,Free5jt,mETrO PLaTINUm mnra Kuningan Lg.4585138183/30015924-25.
aDa LOwOngan U/ staf adm Kntor. P/W, 18-50th. Penglmn/ Non, Tanpa Tes: sg Trimima, Incm 3-8 jt/bln.Krim Data Diri/ SmS Ke Ibu YULIa 0857 8202 2789. 002923/IKL/III/11 (29/04)
butuh MenDesak 30 P/W 30-69th kerja kantor haji + umroh inc 5jt / bln cck utuk ex phk, pensiunan, pns, dll Hub: Bpk Sapraman 021.94330560 / 082197705956. 002942/IKL/III/11 (30/04)
bIkIn Kantong Teh Kerja Dirumah 1 Box 250 Kntg Komisi 70 rb, 50 Boox 3,5 Jt PT. HDN IBU SUNDarI 02141882697 / 087888794625. 003008/IKL/IV/11 (13/05)
aDa buka LOw (adm, Keu, gdg, Hrd, rcp) min SmU/k Incm 1-4jt/bl+40rb/ hr Non Kontrak.Hub/Sms Dta diri ke 021-85372435/08999276986 dgn Bpk Samuel.
MADE IN ITALY
Jl. Leuwisari Raya No. 18 - 20 Phone: 022 - 71 222 777 - 0888 2017 888 022 - 92 077 999 Bandung Website: www.originalwood.blogspot.com www.originalwood.wordpress.com e-mail: original.wood@yahoo.com
bantu tutup kartu Kredit/ KTa Hanya Byr 10% Dr Total Tagihan Terakhir. Kami ahlinya Legal Hub:aa 082113946207/087888456286.
hILang bpkb Spd mtr Honda Th 2004 NoPol B 6295 BDV. a/n Sunnia Wijaya. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi.
00302 0/IKL/IV/11 (03/05)
sekOLah bebas usIa, Ikut ujian Kesetaraan, SD,SmP,Sma,D3,S1,S2, Cepat, resmi murah Diangsur. Hub: Bpk. Hartono (021) 91416976/ 97058112/ 08161382790/081384564100. Jl. Kesaterian X No. 55 rt 12/03 Berland, matraman , Jakarta. 002998/IKL/IV/11 (17/05)
kehILangan hILang bpkb Spd mtr Honda Th 2000 NoPol B 6213 DX. a/n Suparno. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi. 003054/IKL/IV/11 (29/04)
hILang bpkb mobil mitsubishi Th 2000 NoPol B 8601 SO. a/n Bundaran Felix SH.mH. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi. 003054/IKL/IV/11 (29/04)
hILang bpkb Spd mtr Honda Th 2001 NoPol B 5767 UW. a/n Tesi Puji Lestari. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi. 003054/IKL/IV/11 (29/04)
hILang bpkb mobil Volvo Th 1994 NoPol B 1107 PZ. a/n Ibnu restu Indra adi. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi. 003054/IKL/IV/11 (29/04)
teLah hIL bpkb Sepeda motor H. astrea Th 2000 NoPol B 6213 DX. a/n Suparno. alamat : Pangkalan Jati rt 3/12 Cip melayu JaKTIm. 003054/IKL/IV/11 (29/04)
teLah hIL bpkb mbl mits Kuda m minibus Th 2000 NoPol B 8601 SO. a/n Bundaran Felix SH.mH. alamat: Jl. Hanglekir II/I rt 4/6 JaKSEL. 003054/IKL/IV/11 (29/04)
003054/IKL/IV/11 (29/04)
003054/IKL/IV/11 (29/04)
003054/IKL/IV/11 (29/04)
(SEBELAH PLANET HOLLYWOOD) JAKARTA SELATAN BUKA 10:00 - 20:00 WIB
SHOPPING ARCADE #014
RH O PE
TE L A N
&
KA
BINA WISATA PROFFESIONAL TRAINING CENTRE
KABAR GEMBIRA
BAGI ANDA YANG LULUS SMU SEDERAJAT TIDAK MAMPU KE PERGURUAN TINGGI INGIN CEPAT KERJA DI HOTEL MAUPUN DI KAPAL PESIAR BERPENGHASILAN 10 HINGGA 30 JUTA PERBULAN (DISCOUNT 30% UNTUK ANAK YATIM)
BIAYA Rp 2.000.000 (3X ANGSURAN) DAFTARKAN SEGERA KE :
Jl. Terusan Kuningan No. 8, mampang Prapatan, Jakarta Selatan
Telp. (021) 98100275, 5278438 Fax. (021) 5278438
003054/IKL/IV/11 (29/04)
teLah hIL bpkb mbl T. Kijang ST Wagon Th 91 NoPol B 158 rm. a/n PT. Lampiri Djaya abadi. alamat : Jl. Hr rasuna Said Kuningan JaKSEL.
003030/IKL/IV/11 (20/05)
HOTEL KARTIKA CHANDRA
Jl. PINTU AIR 5 NO: 53H, PASAR BARU, JAKPUS (PARKIR DEPAN TOKO) BUKA 10:00 - 20:00 WIB
LEMBAGA PENDIDIKAN PERHOTELAN DAN KAPAL PESIAR
hILang bpkb mobil mitsubishi Th 2008 NoPol B 7187 IX. a/n PT. Putra Jalung Perkasa. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi.
hILang bpkb mobil Toyota Th 1991 NoPol B 158 rm. a/n PT. Lampiri Djaya abadi. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi. hILang bpkb Spd mtr Honda Th 2008 NoPol B 6313 CLQ. a/n Yanti. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi.
StockJunction TOWER
003054/IKL/IV/11 (29/04)
003031/IKL/IV/11 (20/05)
kuLIah Jalur Khusus Program D3, S1, S2, S3. Proses Cepat, resmi & Terakreditasi, biaya angsur dpt incm. Hub: (021) 98078136 (Subandi), 99797210 (Tiara).
NEW YORK - LONDON - MILAN - PARIS - TOKYO - JAKARTA
PT. ANDRE SAN’ TUNGGAL JAYA
003054/IKL/IV/11 (29/04)
penDIDIkan
StockJunction
Anti-Q & Artisti-Q
kartu kreDIt
003019/IKL/IV/11 (03/05)
bp. saDIkun pt. hDn bth pkrj freelance lem kntng teh rosela bs dkrjkn drmh (1box 250lbr) kom 70rb, 30 box 2,1 jt. dtg lsg krj. cab. senen (spg W.O Barata) 3802083, 3802144, grogol (dkt rS. royaltaruna) 37890285, bkasi (dpn sprindo blk kpl) 8824374.
Rp.300,000 S/D Rp.700,000 Rp.89,900
Uniq Bahan Akar Kayu Jati Usia 30 Th ke Atas Tanpa Pahat & Ukiran Tidak Ada Bentuk Yang Sama di Dunia ini Hanya 1 Macam
hILang bpkb Spd mtr Honda Th 2004 NoPol B 6618 CBF. a/n Ho min Hon. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi.
002986/IKL/IV/11 (08/05)
bIrO perJaLanan Haji Plus dan Umroh bth P/W 35-65th posisi di dalam kantor cck utk pensiunan, pns dll. Hub : Bpk. Syawal 0852 1585 7712. 003038/IKL/IV/11 (25/05)
PARFUM PARIS ZEGNA/C.K
READY STOCK
R
*** JOhn agenCy *** *** maSSagE *** KHUSUS WaNITa / PaSUTrI CaLL. 082195610053 Buktikan!
JUAL
Pernak - Pernik Kursi, Meja Akar Jati
E S IA
003052/IKL/IV/11 (28/05)
west - java
LP PA
Myk LIntah u/keharmonisan kluarga, sdh byk trbkti. trbts150rb. myk Bulus U/kcantkn Wnt 160rb. 92658130/085691158788 www.lintahoil.com.NO SmS. 003052/ikl/IV/11 (28/05)
sale by order
original wood
MesIn
D n g benhIL Massage Kbgran Trasisional refleksi Lulur, Dgn Tenaga Pria Plhn di Tmpt Full aC, Pgln 24 jam. Hub: 082114758259/0817120729. Bth Tenaga. 003009/IKL/IV/11 (17/05)
KEMEJA ELIT: Rp.500RB Rp.89,900 ARLOJI SWISS: Rp.3,5JT Rp.499,900 STELAN JAS: Rp.3JT Rp.299,900 DOMPET KULIT: Rp.300RB Rp.49,900 JEANS ITALY: Rp.2JT Rp.299,900 GESPER KULIT: Rp.350RB Rp.99,900 SEPATU MEWAH: Rp.7JT Rp.499,900 JAKET ITALY: Rp.2JT Rp.299,900 TAS/HANDBAGS: Rp.8JT Rp.499,900
002859/IKL/III/11 (21/04)
002999/IKL/IV/11 (12/05)
pengObatan Ibu ayu, menangani Pijat Tradisional atasi Keluhan Pria, Lulur refleksi, Keturunan Cina, Keibuan. Hub : 085692303791.
kantOr pusat Jl. Kamal raya ruko Fantasi Blok Z.2 No. 50 Taman Palem Lestari Telp: (021) 55951505,94061575 Fax: (021) 55950959 Hp: 0812 19980368, 08133561 4037, 08161675466 Email: mandirijayaexpres@yahoo.com, suhanda.cvmje@yahoo.com http: //www.ptmbnyellowpages.com/ mandirijayaekspress
003025/IKL/IV/11 (30/05)
anDa berJIwa LeaDer yg berpengalaman mLm, bisnis dan mau pnya gaji pst 10jt/bln SmS 085813528805 (SmS untuk janji).
VERSACE - AL CAPONE - DUNHILL - BVLGARI - CK ROBERTO PAULO - ST. DUPONT - BALLY - C.DIOR PHILIPPE VENET - EMPORIO VALENTINO - LOEWE
N
therapy kebugaran Cha-cha & Siska, Wanita Cantik, ramah,Sopan Dan Profesional Khusus Panggilan Online 24 Jam Hub : 081 280 888 113.
002978/IKL/IV/11 (06/05)
LELANG ITALY
CV. ManDIrI Jaya ekspres Cepat, tepat, terperCaya MItra bIsnIs MenuJu sukses melayani Pengiriman Via Laut Darat dan Udara Barang-barang Party Sepeda motor, mobil, Peralatan / alat Berat Franco / Door To Door di Daerah-Daerah KaLImaNTaN. SULaWESI. IrIaN JaYa Banjarmasin, Balik Papan, Samarinda, Pantianak, Batam, Kupang, Ternate, manado, makasar, ambon, Jayapura, Serui, Biak, Nabire, manokwari, Sorong, Fak-Fak, Timika, Wamena, merauke
KA
kesehatan
DEADlINE IKlAN: Senin-Jumat pukul 08.30 - 15.00 WIB Sabtu pukul 08.30 - 12.00 WIB
(TIDAK AKAN ADA LAGI/AKAN KEMBALI SETELAH 5 TAHUN)
PE N D IDI
ragam
kOnsuLtasI prODuk Kosmetik off/ online, part / full time, daftar awal rp 39.900, bonus & promosi menarik, hub: riri 082111 634 050.
Pembayaran Via Transfer (Tidak menerima uang tunai) Rek. Mandiri 103.0004881575 Cab. Sarinah Rek. PERMATA 400.11.88831 Cab. Menara Thamrin a/n PT BERITA NUSANTARA
21
TERAKHIR: TGL. 08 S/D 30 APRIL 2011
003035/IKL/IV/11 (28/04)
peLuang bIsnIs
Jumat
29 APRIL 2011
anDa IngIn segaLa MaCaM pLastIk
TEH SALAM md ”CARA SEHAT ALAMI” - SOLUSI PENGOBATAN TRADISIONAL TANPA EFEK SAMPING
-
HD, PE, PP Cetak Plastik Sablon Plastik Printing Plastik Kawton Plastik Sampah - Dan Lain-lain
Herbal Salam mengandung minyak atsiri 0,05%,berupa sitrol, uegenol, tanin dan flavonoid. Ekstrak air dari tanaman ini mempunyai efek sebagai hipoglikemik/Anti diabetik. Buah Mahkota Dewa mengandung senyawa saponin dan flavonoid yang masing-masing memiliki efek anti alergi dan anti histamin. Teh hijau merupakan tanaman yang mempunyai kandungan anti oksidan alami tinggi.Benalu Teh mengurangi pertumbuhan tumor dan menghambat proliferasi tumor. Perpaduan yang sangat tepat antara herbal salam dengan herbal unggul yang lain: Benalu teh mahkota dewa, teh hijau menjadikan TEH SALAM md diakui dan dipercaya terbukti nyata khasiatnya.
kami melayani partai besar dan kecil
prof. Jetty rusmillah Mengobati langsung 2 jam Reaksi Benjolan, Mium, Prostat, Kanker Hati, Wasir, Jantung, Tumor, Asma, Paru-paru Basah, Lumpuh, dll. Izin Pom Sertifikat Tahun 1983. Bagi yang tidak mampu dibantu dan terima surat dari luar.
003054/IKL/IV/11 (29/04)
teLah hIL bpkb Sepeda motor Honda Th 2004 NoPol B 6295 BDV. a/n Sunnia Wijaya. alamat : Jl. Bambu Ori No.19 rt 9/5 JaKBar.
teLah hIL bpkb mbl mits Colt micro Bus Th 2008 NoPol B 7187 IX. a/n PT. Putra Jalung Perkasa. Jl : Nurul Huda No. 26 rt 2/1 Bg BKS.
teLah hIL bpkb mbl Volvo 960 gL aT Sedan Th 94 NoPol B 1107 PZ. a/n Ibnu restu Indra adi. alamat : Jl. Terogong III rt 10/10 Cilandak JaKSEL.
003054/IKL/IV/11 (29/04)
003054/IKL/IV/11 (29/04)
teLah hIL bpkb Sepeda motor H. Supra Th 2001 NoPol B 5767 UW. a/n Tesi Puji Lestari. alamat : Jl. Pulo Panjang rt 02/08 Cinere Limo DPK.
hILang bpkb T.Kijang, NoPol B-2421BB merah met.Th.97, Noka:mHF11KF70 00012079,NOSIN:7K0154058,NO.BPKB a6220169g an.H.mOH.SYarIEF,SE Tdk Berlaku Lagi.
003054/IKL/IV/11 (29/04)
003054/IKL/IV/11 (29/04)
Problem : Konsultasi RT, Dagang / Usaha,Karir Ruqiah & Keturunan
pengObatan
Depok: 081314872959, Salma: 081288966622 (Jakarta Timur), Zam-Zam: 081319090645 (Jakarta Pusat), Karawang: 081398778766, Indramayu: 081220066525, Bandung: 022-2005632, Tangerang: 087875396592, Tasik: 085223817559, Tambun: 085288091945, Cirebon: 081320606072 Lampung: 081369229009, Banten: 081311219941, Pekalongan: 08156556460, Jepara: 085290512917, Tegal: 081390006070
teLah hIL bpkb Sepeda motor Honda Th 2004 NoPol B 6618 CBF. a/n Ho min Hon. alamat : Banjar Wijaya B I/19 rt 4/13 Poris Plawad Indah TNg.
MENGOBATI SEGALA MACAM PENYAKIT
kanker aLternatIF tanpa OperasI
Teh Salam md bisa Anda dapatkan di apotek dan toko herbal terkenal di kota Anda.
003054/IKL/IV/11 (29/04)
GUS HADI AHMAD
SETIAP PENYAKIT PASTI ADA OBATNYA. Sakit tak kunjung sembuh sudah berobat kemana-mana belum ada hasilnya, datang dan konsultasikan penyakit anda :
hubungI: 0852 15592855 021-96198197
SK MENKES RI: 448/1560/IV.2 POM TR: 083 178 831 HALAL MUI: 12160000081205 KHASIAT: Membantu mencegah dan mengobati berbagai penyakit: Kanker, Liver, Darah tinggi/stroke, Jantung, Kencing Manis, Gagal Ginjal, Kegemukan, Sesak Nafas, Radang, Haid Tidak Lancar, Rheumatik, Asam Urat.
teLah hIL bpkb Sepeda motor Honda NF 100 Th 2008 NoPol B 6313 CLQ. a/n Yanti. alamat : Jl. amal No.39 rt 01/06 Cipadu Jaya TNg.
“ PENGOBATAN NUR ALIF “
keunggulan: * Bergaransi * Berkualitas * Harga Kompetitif * Suku Cadang Terjamin * Jaminan Purna Jual * ready Stock TECHNOLOGY & HAMMER
Kami specialist menjual alat Hydraulic Breaker untuk excavator & Jackhammer, digunakan untuk pertambangan, konstruksi, pembongkaran gedung, jalan aspal, coran jalan, dsb. Segera hubungi kami untuk mendapatkan informasi lebih lanjut
Marketing: 082110188088 08121340588
(021) 6834 0224
INFO IKLAN:
021 - 93339831
003057/IKL/IV/11 (29/04)
AcArA Televisi Antv 06.00 Captain Tsubasa Road To 2002
12.00 Seputar Indonesia Siang
15.30 Fokus Selebriti
19.00 Upin & Ipin dkk
12.30 Sinema Siang
16.30 Berita Global
20.00 Tarung Dangdut
17.00 Chalkzone
23.00 Musik Pilihan 00.00 Premier Preview 01.00 Obat Malam
06.30 Dink, The Little Dinosaur
15.00 Cek & Ricek 16.00 Bedah Rumah
17.30 Spongebob Squarepants
07.00 The Adventure Of Little Carp
17.00 Seputar Indonesia
19.00 Super Hero Kocak
17.30 Silet
20.00 Big Movies: Phone Booth
07.30 Ultimate Wildlife 09.00 Sinema Pagi 10.30 Ultimate Wildlife 11.30 Topik Kita 12.00 Klik! 13.00 Mantap 14.00 Buaya Darat 15.00 My Assistant 15.30 Djarum Indonesia Super League 20102011 17.25 Katakan Katamu 18.35 Reality Legenda 20.30 Penghuni Terakhir Season 6 Ekstradisi 22.30 Fear Factor 23.30 XYZ 00.00 Topik Malam 00.45 Rejeki Malam 01.45 Late Night Movies: Shark Hunter
RCtI 06.00 Go Spot 07.30 Dashyat 11.00 Intens
18.30 Putri yang Ditukar 20.15 Anugerah 22.30 Box Office Movie: Live Free or Die Hard 01.00 Seputar Indonesia Malam
22.00 Big Movies: Hellbinders 00.00 Global Malam 00.30 Big Movies Insomnia: Custody
00.30 Lintas Malam 01.30 BPL: Sunderland vs Wigan Athletic
tRAns tv 06.00 Insert Pagi 06.30 Kamu Pasti Bisa 07.30 Rangking 1
Pangeran William dan Kate Middleton 23.00 Sketsa Malam 00.00 Reportase Malam 01.00 Sinema Dini Hari “Joe Dirt”
tRAns 7 06.00 Sport 7 06.30 Redaksi Pagi 07.30 Selebrita Pagi 08.00 Suamiku Hebat 08.30 Happy Holiday 09.00 Kacamata
18.00 Wara-wiri
IndosIAR
14.30 Jendela Usaha
23.30 Terawang
12.00 Pigura
18.30 Hitam Putih
06.30 Fokus Pagi
15.00 Kabar Pasar
00.00 Ketawa-Ketiwi
12.30 Daerah Membangun
19.30 On The Spot
07.00 Sinema Anak
16.00 Ujung Negeri
01.30 Bisik-bisik
13.00 Salam Dari Desa
20.00 Opera Van Java
08.00 Halo Polisi
17.00 Renungan Hari Ini
21.45 Bukan Empat Mata
09.00 Kiss Pagi
17.30 Kabar Petang
MEtRo tv
23.30 Dua Dunia
09.30 FTV Drama
04.30 Metro Pagi
00.00 Wisata Malam
11.30 Patroli
19.30 Bukan Jalan Jalan Biasa
00.30 Sport 7 Malam
12.00 FTV Siang
01.00 Redaksi Malam
14.00 1 vs 100
01.30 Theater 7 Malam – Homie Spumoni
15.00 Kiss Sore
sCtv
15.30 Fokus 16.30 Cruel Temptation
07.30 Upin & Ipin Met Pagi
12.00 Reportase Siang
08.00 Cerita Pagi
12.30 Jelang Siang
10.30 Kribo
13.00 Bingkai Berita
11.00 Sidik
13.30 Kejar Tayang
11.30 Lintas Siang
14.00 1001 Dongeng
12.00 Layar Kemilau
14.30 Police86
09.30 Obsesi
13.30 Cerita Siang
15.00 Keluarga Minus
10.30 Jono Joni Jontor
15.00 Upin & Ipin Dan Kawan-kawan
13.30 Aku dan Cita – Citaku
15.30 Sketsa
14.00 Dunia Air
17.00 Liputan 6 Petang
tv onE
16.00 Gong Show
14.30 Home Stay
17.30 Islam KTP
17.00 Reportase Sore
15.00 Koki Cilik Tamasya
16.00 Lintas Petang
17.30 Investigasi Selebriti
15.30 Asal Usul Flora
16.30 Aksi Juara
18.00 Jika Aku Menjadi
20.00 SCTV Music Awards 2011
16.00 Jejak Petualang
17.00 Zona Juara
18.45 Big Brother
00.00 Liputan 6 Malam
16.30 Redaksi Sore
18.00 Bernard Bear
20.00 Cinta Cenat Cenut
00.30 Buser
17.00 Jejak Si Gundul
18.30 Shaun The Sheep
21.30 ROYAL WEDDING:
17.30 Anak Emas
01.00 SCTV Sinema Malam: The Craving
GlobAl tv 06.00 Spongebob Squarepants 07.30 Penguins of the Madagascar 08.30 Vicky And Johnny
11.30 Abdel Temon Bukan Superstar 12.00 Awas Ada Sule 13.00 Main Kata 14.00 Petualangan Panji 14.30 Bonar Sang Pendongeng 15.00 Hand Made
15.30 Disney Club: Phineas & Ferb
10.30 Aku Mau Tahu 11.00 Warna 11.30 Redaksi Siang 12.00 Selebrita Siang 12.30 Teropong Si Bolang 13.00 Laptop Si Unyil
09.00 Hot Shot
00.00 Kabar Malam
11.30 Metro Siang
07.00 Mahakarya Agung Sedayu
11.00 Insert
07.15 Inbox
18.00 Pahlawan Devisa
19.00 Nada Cinta
10.00 Fun Games
10.00 Spotlite
23.30 Kabar Arena
06.00 Ini Mimbar Kita
07.00 Disney Club-30
06.00 Was-Was
17.00 English New Service 17.30 Jendela Dunia
18.00 Dia Anakku
06.00 Lintas Pagi
09.30 Orang Hilang
16.00 Foru HukHam
11.05 Advocates of Changes
22.30 Jejak Malam
JAk tv
08.30 Derings
07.05 Editorial Media Indonesia
14.00 TV Edukasi
08.05 8 Eleven Show
17.00 Arti Sahabat
MnC tv
01.30 Highlight UEFA Europa League
20.30 Apa Kabar Indonesia Malam
13.30 Pelangi Desa
19.00 Warta Malam
12.30 William & Kate: The Royal Engagement
20.00 Debat MK
15.05 Live Event: Royal Wedding
22.30 Warta Dunia
21.30 Kick Andy
21.02 Bincang Malam 23.00 Indonesia Bermusik
10.00 SCTV FTV Pagi
20.00 Antara Cinta dan Dusta
12.00 Liputan 6 Siang
21.00 Cinta Fitri Season 7
07.30 Lejel Home Shopping
12.30 SCTV FTV
22.00 Sinema sinema
08.00 Medika Natura
14.30 Status Selebriti
00.00 Angling Dharma
00.05 Metro Malam
15.00 Uya Emang Kuya
01.00 Fokus Malam
09.00 Lejel Home Shopping
15.30 Cinta Juga Kuya
01.30 Karmapala
16.00 Medika Natura
tvRI
17.00 Mahakarya Agung Sedayu
05.30 Warta Nusantara 06.30 Pendidikan
19.00 Warta Malam
06.30 Apa Kabar Indonesia
17.30 Sendok Garpu Healthy Food
07.30 Budi dan Kerti
20.00 Binar
10.00 Coffee Break
18.30 Jakarta Petang
08.30 Lintas Agama
20.30 Suku-suku
11.00 Jejak Islam
19.30 Komidi Putar
09.00 Pesona Budaya Nusantara
21.00 Bincang Malam
11.30 Kabar Keadilan
20.30 Belanja Murah
09.30 Monitor Olahraga
12.00 Kabar Siang
21.00 B-JAK
13.30 Mutumanikam
22.00 Jakarta Malam
10.00 Forum Pemerintahan
14.00 Yang Terlupakan
23.00 Obrolan Malam
11.00 Warta Siang
16.30 Sensasi Artis
23.05 Newsmaker Bisnis Hari Ini
00.30 Pentas Tradisi
23.30 Metro Sports
01.00 Dokumenter
01.30 Warta Terakhir 01.30 Warta Terakhir 17.30 Jendela Dunia 18.00 Kabaret Merah Putih
22.30 Warta Dunia 23.00 Indonesia Bermusik 00.30 Pentas Tradisi 01.30 Warta Terakhir
Acara sewaktu-waktu dapat diubah oleh stasiun televisi
KORAN JAKARTA
22
Jumat
29 APRIL 2011
PESONA BANDUNG
Mengarungi
Panorama Alam Saguling
IST
Rute perjalanan menuju Waduk Saguling menyajikan pemandangan bukit-bukit mirip ngarai. Sesampai di waduk, tampak panorama empang ikan yang bertebaran dan orangorang memancing di perahu.
O
rang mengenal Saguling sebagai waduk pembangkit listrik tenaga air (PLTA) di kawasan Bandung Barat. Tapi di sisi lain, Saguling bisa menjadi objek wisata alternatif, terutama bagi pelancong yang hobi memancing dan bertualang. Cobalah datang ke Saguling melalui jalur selatan, tepatnya ke arah jalan CililinCihampelas-Sindangkerta. Waduk di kawasan ini cukup terjaga. Alam sekitarnya masih memberikan keteduhan. Tampak dari darat empang ikan bertebaran di mana-mana dan orang-orang memancing dengan menggunakan perahu. “Saya sudah tiga kali ke sini, ya sekadar untuk memancing ikan. Biasanya saya berkemah bersama temanteman dengan memasang tenda di pinggiran. Malamnya kami bikin acara bakar ikan. Tapi sekarang saya datang sendiri saja,” kata Enu, karyawan bank swasta di Bandung yang memang hobi memancing. Menurut Enu, Saguling dulu dan sekarang sudah berubah. Dulu, panorama alam Saguling terasa segar dan genangan airnya lebih luas. “Yang saya dengar sih Wwaduk Saguling semakin dangkal. Tapi kita bisa lihat di sini, airnya masih menggenang dan tampak hijau. Mungkin beda kalau Saguling dekat PLTA-nya,” ujar Enu. Enu memang benar. Kondisi Saguling di kawasan Cililin-Sindangkerta cukup terjaga. Maklum, secara alami, lokasi Saguling di sini dikelilingi pebukitan dan gunung. Mungkin berbeda pemandangannya kalau mengambil dari arah Rajamandala (Perbatasan Bandung Barat-Cianjur).
Wisatawan yang menuju Saguling, Cililin, biasanya harus menempuh jalan berkelok-kelok melewati sebuah bukit mirip ngarai, yang cocok dijadikan medan panjat tebing. Di sepanjang jalan, terdapat warung oleholeh makanan tradisional khas Cililin, yakni wajit— semacam cemilan manis yang terbuat dari beras ketan. Selain itu, ada kioskios perajin mebel, tepatnya di Desa Cihampelas. Namun, yang paling menjadi daya tarik Saguling adalah wisata memancing ikan. Setiap akhir pekan, ratusan pemancing ikan datang dari berbagai daerah. Mereka tersebar duduk di pinggir Saguling, berharap mendapatkan ikan mas dan ikan mujair. Tapi, bagi wisatawan yang lebih senang makan ikan saja, di kawasan ini terdapat deretan warung ikan bakar yang bisa disantap di situ juga. “Satu kilo ikan 20 ribu. Tapi kalau sekalian dimasak di sini harganya 30 ribu sekilo,” kata Yanto, salah satu pemilik warung ikan Saguling. Menurut Yanto, ikan-ikan yang dijualnya merupakan hasil tangkapannya dari Saguling. Dia membuka warung ikan bersama temantemannya di pinggir jalan dekat jembatan yang menghubungkan Cililin-Sindangkerta. Yanto mengaku setiap hari ada saja yang singgah di warungnya untuk menikmati ikan bakar. Bagi wisatawan yang penasaran mencoba bertualang ke luar Kota Bandung, Saguling di kawasan Cililin bisa menjadi kunjungan wisata alternatif. Jaraknya dari Kota Bandung kira-kira 40 kilometer. Rencananya di kawasan ini akan dibangun sejumlah kafe dan tempat hiburan. Kita tunggu saja. � ygr/L-5
KORAN JAKARTA/YOGIRA YOGASWARA
Kawasan Ekowisata D
ari sisi geografis, daerah di sekitar Waduk Saguling berupa perbukitan dengan banyak sumber air yang berkontribusi pada waduk. Namun sayang, kian hari Saguling terus mengalami pendangkalan (sedimentasi) yang mencapai 4,2 juta meter kubik per tahun. Ini artinya sedimentasi Saguling telah melewati ambang batas yang ditetapkan dalam desain Perusahaan Listrik Tenaga Air (PLTA) Saguling, yaitu kurang dari 4 juta meter kubik per tahun. Bahkan, pendangkalan ini lebih cepat dari perkiraan.
Genangan air yang berada di Kecamatan Cihampelas, Cililin, Batujajar, Padalarang, dan Cipongkor banyak yang telah berubah menjadi daratan luas yang luasnya hampir 50 hektare. Sedimentasi Saguling semakin mendekati ambang batas pendangkalan (dead storage) yang ditetapkan dalam desain awal PLTA, yaitu 167,7 juta meter kubik. Ketika sedimentasi melebihi batas ini, PLTA tidak akan berfungsi menggunakan waduk. Karena itulah, Saguling harus dikembangkan sebagai kawasan
ekowisata. Area tepian waduk yang terbentang di Desa Pasirmalang Padalarang, di atas area tanah yang berbatasan dengan Kota Baru Parahiyangan, bisa menjadi kawasan ekowisata dengan membangun kafekafe berwawasan lingkungan. Daerah ini mudah diakses wisatawan yang berasal dari Jakarta lewat Cipularang maupun yang datang dari Puncak, Cianjur, Bogor dan sekitarnya karena dekat dengan Pintu Tol Cipularang. Dengan memanfaatkan air waduk lengkap dengan kolam ikan jala tera-
pungnya, potensi ekowisata sangat menjanjikan. Tempat makan di darat atau di atas kolam ikan disediakan bagi wisatawan sambil memancing. Untuk menambah daya tarik, disediakan pula pilihan bagi wisatawan untuk memancing atau menjala sendiri ikan segar sambil berlayar mengitari lokasi melihat eloknya Gunung Tangkubanperahu di kawasan utara Bandung. Jika mau lebih punya nilai edukatif, potensi ekowisata dikembangkan menjadi wisata sejarah. � ygr/L-5
KORAN JAKARTA/YOGIRA YOGASWARA
IST
Untuk Para Petualang Wisatawan yang berjiwa petualang bisa mendatangi objek wisata dekat Saguling, seperti Curug Malela, Curug Jawa, air panas Cisameng, Gunung Padang, dan Sanghyang Tikoro.
berpendapat bahwa kawasan ini merupakan tempat bobolnya Bandung Purba. Namun, setelah diteliti lagi, surutnya air di danau tersebut akibat pembobolan erosi ke hulu punggungan Pasir Kiara dan Pasir Larang. Sanghyang Tikoro menyerupai gua-gua atau lubang yang terbentuk karena erosi. Tempat ini sering dijadikan tempat penilitian geolog sekaligus objek wisata geotrek.
Curug Malela Curug Malela terkenal dengan air terjunnya yang lebar sehingga menghasilkan percik-percik air yang asyik dinikmati para petualang. Curug ini berada di Kampung Manglid, Desa Cicadas, Kecamatan Rongga, Kabupaten Bandung Barat, berbatasan dengan Kabupaten Cianjur di barat laut Bandung. Curug ini boleh dibilang masih “perawan” karena lokasinya agak sulit terjangkau dengan kendaraan umum.
Situs Munding Laya Situs Munding Laya berlokasi di Kampung Cibitung, Mukapayung, Cililin, Kabupaten Bandung. Area ini berada di tengah ladang sawah milik seorang penduduk setempat. Situs ini menjadi objek wisata lantaran bentuknya mirip kerbau tengkurap (kerbau dalam bahasa Sunda: munding). Konon, situs ini dulunya merupakan kerbau asli. Kerbau tersebut milik pria tampan bernama Kasep Roke. Sang kerbau akan diberikan kepada putri pujaan hatinya yang tinggal di Gunung Putri. Munding Laya memiliki lumut yang bisa menjadi campuran pakan kerbau atau domba agar lebih kuat. � ygr/L-5
Curug Jompong Curug ini berada di antara sungai yang mulai terkikis menyerupai lembah berdinding terjal, masuk ke
Curug Malela KORAN JAKARTA/YOGIRA YOGASWARA
kawasan Nanjung. Aliran curug ini, konon, merupakan sisa gunung api purba yang diperkirakan berusia 4 juta tahun. Air dari curug ini mengalir ke Waduk Saguling. Air Panas Cisameng Air panas ini biasanya dipakai untuk pemandian para pelancong. Kawasan ini berdekatan dengan Curug Jawa. Namun sayang, pemandian air
panas Cisameng kurang terpelihara karena terbentur masalah dana. Di kawasan ini terdapat juga kebun pembibitan milik UBP Saguling, pengelola PLTA Saguling. Kawasan ini lebih dekat ditempuh dari Desa Rajamandala. Sanghyang Tikoro Sanghyang Tikoro takkan pernah lepas dari legenda dan penelitian terbentuknya Bandung. Para ahli geologi
KORAN JAKARTA
ON SCREEN
®
Jumat
29 APRIL 2011
Petualangan Mencari Mustika Naga Menjadi film kolaborasi pertama antara Australia dan China, The Dragon Pearl menampilkan kisah bertema fantasi yang menyasar tontonan bagi keluarga. Judul : The Dragon Pearl Sutradara : Mario Andreacchio Pemain : Louis Corbett, Li Lin Jin Genre : Fantasi, Adventure
FOTO-FOTO: AMPCO FILMS
mutiara itu. Namun, ada saja orang jahat dan serakah yang ingin merebutnya demi kepentingan sendiri. Bahkan, sangat tak disangka bahwa orang itu adalah yang mereka kenal baik.
Produksi : Hengdian World Studios Rating
:
J
osh (Louis Corbett), bocah remaja asal Australia, bertandang ke China untuk mengunjungi sang ayah, Chris Chase (Sam Neill), seorang arkeolog yang sedang dalam proyek pencarian artefak dan makam Kaisar China dari dinasti kuno. Bukan Josh saja yang mengunjungi ayahnya, ada juga Ling (Li Lin Jin), gadis kecil putri dari Dokter Li, rekan ayah Josh. Mereka juga dibantu oleh Phillip, ilmuwan muda asal
Amerika Serikat yang menjadi asisten Chris. Di situs makam mereka membuntuti Wu-Dong (Jordan Chan) yang mengaku sebagai penjaga candi kuno. Wu-Dong percaya bahwa Ling adalah keturunan putri kaisar serta menjadi Yang Terpilih untuk membebaskan dan memulangkan naga dari mitos kuno. Menurut legenda, dalam peperangan konon kaisar pernah
Ringan Menghibur Hasil kolaborasi Australia dan China ini membuat film ini dibesut oleh sineas Negeri Kangguru itu dengan berlatar belakang Shanghai. Ditulis dan dibesut oleh Mario Andreacchio yang terkenal dengan film-film untuk konsumsi televisi di Australia. Film bertema fantasi dan petualangan ini tampil sangat ringan khas film anak-anak, dari
dibantu oleh naga yang meminjamkan mustika sumber kekuatannya. Namun, mustika itu hilang dan membuat naga itu terperangkap di Bumi. Ling dan Josh juga menemukan tempat persembunyian rahasia naga itu di bawah candi yang berhubungan dengan makam. Naga itu bukan isapan jempol ketika muncul nyata di hadapan mereka. Kedua bocah itu pun akhirnya menemukan mustika
Cruz Diarahkan Castellito (Lagi)
M
ajalah 24 Frames memberitakan aktris Penélope Cruz akan kembali bekerja sama dengan sutradara Sergio Castellitto dalam film Venuto al Mondo. Keduanya pernah terlibat dalam kerja sama dalam film Don’t Move, film drama romantis yang berkisah tentang hubungan dokter dengan seorang wanita slum-dwelling woman. Venuto al Mondo diambil dari novel berjudul sama karya Margaret Mazzantini. Dalam film ini Cruz akan berperan sebagai orang tua tunggal yang mengajak anak remajanya ke Sarajevo, tempat ayahnya wafat di medan Perang
plot, alur, akting, hingga efek khusus semuanya tampil sangat biasa dan mudah tertebak, bahkan penulis drama sekolah pun bisa membuat plot seperti ini. Menggabungkan mitos naga dengan perburuan harta karun atau benda bertuah ditambah dengan jalan rahasia serta jebakan ala Indiana Jones dalam Raiders of the Lost Ark. Sayang, efek CGI buruk membuat naga terlihat seperti terbuat dari plastik, meski pergerakannya cukup mulus. Dan untung saja masih mempertahankan model naga ala China yang mirip ular, bukan naga-naga Eropa dalam cerita rakyat Skandinavia. Kecuali Sam Neill yang kita kenal lewat Jurassic Park dan Under The Montain serta Jordan Chan yang sering membintangi film-film Mandarin, para pemainnya adalah wajah baru dengan akting yang kurang mendalami, terkesan menghafal langsung dari skenario. Hal ini membuat The Dragon Pearl menjadi sekelas tontonan ringan bagi keluarga untuk pengisi waktu bila tak ada kegiatan. � ryb/L-4
Antje Traue Musuh Wanita Superman
F
ilm Superman : Man of Steel akan menambah aktris cantik selain Amy Adams. Aktris Jerman, Antje Traue (pemeran film Pandorum) akan berperan sebagai Faora, musuh Superman. Movieweb melaporkan Faora akan menjadi musuh wanita Superman di mana karakternya dikembangkan dari tokoh jahat Ursa di film Superman II. Di komik Superman sendiri, ada banyak versi rupa dan karakter dari Faora ini. Faora dikisahkan akan bergabung dengan Jenderal Zod melawan pahlawan super ini. Jenderal Zod sendiri sudah pasti akan diperankan oleh Michael Shannon. Peran pahlawan super ini dijalani oleh Henry Cavill, sementara ibu dari Clark Kent diperan-
3 2
6
1 2 2
8
4
1
6
1
9
5
9
2
6
kan Diane Lane sementara ayah Clark, diperankan aktor senior Kevin Costner. Kekasih Superman akan diperankan Amy Adams. Nama Amy Adams sebagai Lois Lane tadinya tidak diperhitungkan karena banyak kandidat lainnya seperti Malin Akerman, Dianna Agron, Jessica Biel, Rachel McAdams, Olivia Wilde, Mila Kunis, Mary Elizabeth Winstead dan Kristen Bell. Posisi sutradara akan dipegang Zack Snyder yang baru-baru ini sukses dengan film Sucker Punchnya. Sementara penulis naskah adalah David S Goyer, dibantu Christopher Nolan. Syuting film ini akan segera dimulai Juni ini dengan mengambil lokasi di Chicago dan akan tayang tahun depan. � wan/L-4
4 5
5
9
4
◗ April 2011 10% Off for X card member *terms & conditions apply TENANTPROMO : ◗ Free valet parking for ladies on every Wednesday Ladies Tuesday, Get 50% off for ladies in Foodism, f7 (F&B only) EVENT & EXHIBITION: ◗ 29 April 2011 Launching Unisadhu Guna - @ f6 REGULAR PERFORMANCE ON APRIL ◗ Every Monday & Wednesday|19.00 – 21.00 WIB SHOW CASE MUSIC PROMO RNF band ( Dome - 4 & 18, Amadeus - 11, Mazee - 25) Cookies Affair ( Dome - 27, Amadeus - 20, Mazee - 6 & 13 ◗ Every Monday | 20.00 – 24.00 WIB Primavera band - Every Wednesday | 20.00 – 24.00 WIB Medusa band - Every Thursday | 20.00 – 24.00 WIB TOT band - @ The only one club ◗ Every Wednesday | 22.00 – 03.00 WIB Perfection Replay ( House music / progressive house Every Friday | 22.00 – 03.00 WIB House on fire ( house music / progressive house) Saturday |22.00 – 03.00 WIB R & B Night ( essential) - @ Indochine ◗ Every Friday | 21.00 – Till end Tondo band - @ Tartine ◗ Every Friday | 19.00 – 21.00 WIB Jazz Night with IrengMaulana - @ alfresco, Amadeus ◗ Every Saturday | 19.00 – 21.00 WIB Classic Disco by 1945 ( 2,9,16,23,30 April 2011 ) - DJ Ivan Q 45G/ 1945MF DJ School - DJ Coan 45G/ 1945MF DJ School @ Alfresco ( Segafredo )
SENI & HIBURAN Matah Ati 13-16 Mei 2011 Teater Jakarta, TIM, Cikini, Jakarta
INCOGNITO Live in Concert 29 April 2011 Istora Senayan, Jakarta
DEATH ANGEL 8 Mei 2011 Bulungan Outdoor, Jakarta
HURTS Asia Tour Live in Bali 2011 8 Mei 2011 Hard Rock Cafe, Kuta, Bali
The Chariot CFD Festival 10 Mei 2011 Bulungan Outdoor, Blok M Jakarta
A Rocket To The Moon, Hey Monday, The Downtown Fiction 14 Mei 2011, Tennis Indoor Senayan, Jakarta
The Drums Live and Up Close 25 Mei 2011 Blowfish, Jakarta
GIGI Sweet 17th 26 Mei 2011 Istora Senayan, Jakarta
ASKING ALEXANDRIA 28 Mei 2011 Lap Parkir Kolam Renang GBK Senayan, Jakarta
AVRIL LAVIGNE Live in Jakarta
Sunday Jazz Festival 2011
11 Mei 2011, Kartika EXPO, Balai Kartini, Jakarta
5 Juni 2011 Segarra Beach, Ancol, Jakarta
SARA BAREILLES
EYES SET TO KILL
12 Mei 2011 Tennis Indoor Senayan, Jakarta
8 Juli 2011 Jakarta Clothing 2011, Plasa Tenggara, Senayan, Jakarta
Bagi Anda yang memiliki info tentang kegiatan seni, budaya dan entertainment, silakan menginformasikan ke redaksi Koran Jakarta dengan alamat email redaksi@koran-jakarta.com
»
SINOPSIS JAWABAN SUDOKU
Phone Booth
Edisi Kamis, 28 APRIL 2011 9
6
2
8
5
4
1
3
7
5
3
7
1
2
6
4
9
8
4
8
1
9
7
3
5
6
2
2
7
4
5
1
9
6
8
3
3
9
8
4
6
7
2
1
5
6
1
5
2
3
8
7
4
9
8
4
6
7
9
5
3
2
1
7
2
3
6
8
1
9
5
4
1
5
9
3
4
2
8
7
6
» FAKTA DI BALIK SUDOKU:
7 8
1
MAZEE PROMO :
ktris Julianne Moore akan memerankan mantan cawapres dari Partai Republik, Sarah Palin di film Game Change yang akan tayang di saluran HBO. Baru-baru ini situs Hollywood Reporter memampang foto Julianne Moore dengan dandanan ala Palin. Aktris ini tampak mengenakan blazer merah kesukaan Pallin, dengan kacamata khasnya. Syuting film ini akan dimulai minggu depan dan film ini disutradarai Jay Roach serta naskahnya ditulis Danny Strong. Aktor Tom Hanks dibantu Gary Goetzman kali ini bertindak sebagai produser pelaksana. Capres dari Partai Republik, John McCain akan diperankan Ed Harris, sementara penasihat capres Steve Schmidt akan diperankan Woody Harrelson. Adik Sarah, yaitu Bristol Palin akan diperankan Melissa Farman. Sarah Pallin menjadi populer saat pemilihan presiden Amerika Serikat justru karena hal-hal kontroversial. Terpilihnya ia sebagai Cawapres mendampingi John McCain dianggap terlalu prematur karena wawasan internasional Sarah belum matang sehingga kerap menjadi bahan olok-olokan. Ia pernah menyebut Afrika adalah sebuah negara, bukan sebuah benua. Sarah juga tidak bersikap reaktif menanggapi anak perempuannya hamil di luar nikah sehingga kredibilitasnya diragukan. � wan/L-4
SUDOKU Isilah kotak kosong hingga setiap kolom, lajur, serta area kotak 3x3 terisi angka 1-9 tanpa ada pengulangan.
EVENT & EXHIBITION fX FEBRUARI 2011
A
AGENDA MAL
Julianne Moore Sarah Pallin Baru?
Balkan. Konfirmasi langsung dari mulut Cruz hingga saat ini belum ada karena Cruz sedang syuting di film The Wrong Picture namun sang aktris pernah mengatakan film ini menjadi prioritasnya setelah The Wrong Picture kelar syuting. Cruz memang termasuk aktris yang sedang laris. Film yang dibintanginya, Pirates Of The Caribbean : On Stranger Tides bersama aktor Johnny Depp, akan segera rilis di bioskop bulan Mei ini. � wan/L-4
23
Sudoku makin diminati dari hari ke hari, karena untuk menjawabnya Anda cukup meluangkan waktu sebentar, dan tak membutuhkan “alat berat” untuk mengisinya. Cukup sediakan pensil dan hapusan karet, maka Anda sudah dapat asyik sendiri bermain utak-atik angka, dengan buku teka-teki sudoku yang tersedia. Ini pula yang menyebabkan sudoku cepat popular dan menyebar.
Pemain : Colin Farrel Stasiun : Global TV Tayang : Jumat, (29/4), 20.00 WIB STU Shepart adalah seorang humas arogan yang sedang menanjak sukses di New York. Hidupnya berubah ketika tanpa diduga ia menerima telepon pada sebuah telpon umum yang selalu digunakan untuk berselingkuh dari istrinya. Kini hidupnya berada di tangan seorang penelpon gelap yang berada di salah satu gedung dengan senapan yang dibidik ke arahnya. Ini dalah salah satu film yang mengangkat nama Colin Farrel hingga menjadi salah satu bintang top Hollywood.
Die Hard 4 Pemain : Bruce Willis Stasiun : RCTI Tayang : Jumat, (29/4), 22.30 WIB DI hari kemerdekaan Amerika Serikat, sang negara adikuasa tersebut ternyata mulai dilumpuhkan oleh sekelompok teroris yang dipimpin Thomas Gabriel, yang ingin menghancurkan negara tersebut melalui virus yang dapat merusak berbagai jaringan infrastruktur melalui hacker. pihak kepolisan mulai mencurigai gerakan tersebut akibat kematian para hacker kelas dunia yang dibunuh melalui sabotase power supply komputer yang meledak melalui virus komputer dikirim oleh pihak hacker.
24
KORAN JAKARTA’S ANNIVERSARY
Jumat
29 APRIL 2011
KORAN JAKARTA
Seribu Koran untuk Jakarta Di hari jadinya yang ke-tiga, Koran Jakarta turun ke jalan. Kami bertemu langsung dengan pembaca, dan membagikan koran secara gratis.
Anjungan Koran Mandiri
Tiga Tahun Koran Jakarta
B
undaran Hotel Indonesia ( HI ), Kamis (28/4) tampak beda. Lokasi itu bak dipenuhi hamparan karpet hijau. Puluhan orang yang memakai baju hijau terang tampak membagi-bagikan koran, sementara yang lain memegangi spanduk ketika lampu merah menyala. Di kaos mereka tertera tulisan Koran Jakarta (KJ). Warga yang pagi itu melewati kawasan HI tampak penasaran dengan keramaian yang terjadi. Namun wajah bingung mereka berubah ceria, saat beberapa karyawan KJ datang dan membagikan koran secara cuma-cuma. Terdata, ada seribu Koran Jakarta dibagikan hari itu. Dalam hitungan menit, koran-koran ini sudah berpindah tangan. Pengendara motor tampak melipat koran rapi sebelum disimpan di tas, atau di bagian deskboard bagi yang membawa mobil. Warga Jakarta yang melintas tampak sumringah, wajah mereka antusias. Ada tiga lokasi pemberhentian lampu merah HI yang digunakan sebagai titik pembagian koran. Sementara di setiap spanduk yang dikembangkan, bertuliskan pesan kampanye peduli keselamatan berkendara. “Selain merayakan hari jadi, kami juga bekerjasama dengan pihak kepolisian, mengkampanyekan pentingnya budaya keselamatan berkendara,” ungkap Novia T, project officer peringatan hut ke-3 Koran Jakarta. Di hari itu, baik karyawan KJ maupun pihak kepolisian yang bertugas, sama-sama mengenakan rompi hijau.
T
idak terasa, tiga tahun Koran Jakarta hadir di Indonesia. Selama rentang waktu tersebut, sudah banyak hal yang dilalui koran ini untuk tetap eksis dengan kualitas pemberitaan yang terpercaya dan penyebaran koran yang terus meningkat. Tiga tahun lalu, tepatnya 28 April 2008, koran ini diluncurkan dan diresmikan oleh mantan Menteri Komunikasi dan Informasi, M Nuh. Seiring berjalannya waktu, koran yang berada di bawah naungan PT Berita Nusantara ini, senantiasa menyuguhkan berita-berita hangat dan terpercaya, dari Senin hingga Sabtu (24 halaman), dan untuk edisi Minggu (20 halaman). Koran Jakarta merupakan harian umum nasional, yang telah hadir di 9 kota besar di Indonesia, terdiri dari tiga seksi, yakni Umum, Ekonomi, dan Gaya Hidup. Dan demi kemudahan pembaca, Koran Jakarta sejak beberapa waktu lalu telah meluncurkan vending machine atau sering disebut Anjungan Koran Mandiri (AKM), sebuah alat otomatis yang dapat menjual koran secara mandiri di puluhan lokasi prestige dan strategis. Di antaranya, di gedung DPR RI, bandara (SoekarnoHatta), rumah sakit ( Harapan Kita, PGI Cikini), kampus (UI, ITB, UKI, Atmajaya), bioskop (Setiabudi, Djakarta Theater), plasa (Bintaro, LaCodefin), stasiun kereta api (Kota, Gambir), dan beberapa lokasi lainnya. Total, saat ini sudah ada 50 AKM tersebar, dan bakal menyusul beberapa lokasi tambahan lainnya. Juga untuk memudahkan pembaca, Koran Jakarta bisa diakses secara online via www. koran-jakarta.com. Yang di dalamnya terdapat berbagai konten versi digital yang sama dengan versi cetak. Situs tersebut, dapat pula diakses lewat PC, mobile devices, serta Blackberry Launcher. Bertepatan dengan hari jadi yang ketiga, Koran Jakarta akan melakukan pengembangan versi online. Dari yang awalnya hanya berisi berita harian, berikutnya akan memuat berita-berita hangat lebih awal, dengan fitur-fitur tambahan di dalamnya. Perubahan itu akan ditandai dengan berubahnya tampilan halaman depan web Koran Jakarta, yang berisi timeline berita yang terus di-update. Ke depan, berbagai pengembangan konten juga akan terus dilakukan oleh Koran Jakarta. Tidak hanya akan berisi berita politik, bisnis, ekonomi, juga tentang tren gaya hidup yang lebih menggigit. � rai/L-4
FOTO-FOTO: KORAN JAKARTA/BRAM SELO AGUNG
Penghargaan yang Diraih
Tak lebih dari setengah jam, koran-koran habis dibagikan. Tergolong cepat, karena sejak pukul 07.30 WIB adalah jam sibuk di bundaran HI. Dan untuk tambah memeriahkan suasana, di saat-saat akhir acara, balon-balon hijau dan pulpen KJ diberikan sebagai suvenir bagi warga yang melintas. Wajah-wajah karyawan KJ yang membagikan koran tampak bahagia, sama sekali tak terlihat lelah meski terik matahari sedikit menyengat.
◗ Masuk daftar 10 besar koran berbahasa Indonesia terbaik versi Balai Pusat Bahasa Jakarta tahun 2009. ◗ Anugerah Jurnalistik Adinegoro 2010, karya tulis feature ◗ Pemenang ketiga Anugerah Pesona Wisata Indonesia 2010 kategori media cetak ◗ Penghargaan khusus pemenang tulisan/artikel terbaik sektor kelautan dan perikanan, Mina Bahari Press Award 2010 ◗ Juara I Piala Bergilir Lomba Penulisan Inovasi Teknologi 2010 ◗ Juara 3 Journalist Writing Competition Corema II ADB ◗ Juara kategori III Penulis paling produktif Journalist Writing Competition Coremap Wilayah Timur 2008 ◗ Juara 4 Jamsostek Futsal Challenge 2010 Piala Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi ◗ Juara 2 Futsal Tournament AntaraReuters 2010 ◗ Peringkat 4 Futsal antarmedia Seputar Indonesia 4th cup ◗ The most supportive media Score 2009 Awards ◗ Nominasi 4 besar Lomba Cover Surat Kabar Pressmart-SPS untuk kategori Koran Nasional
Ini adalah salah satu bentuk apresiasi kami kepada pembaca. “HUT kali ini bisa dibilang sederhana tapi meriah, semoga prestasi yang diraih tiga tahun belakangan bisa dipertahankan, bahkan ditingkatkan,” ujar M Slamet Susanto, Pemimpin Redaksi Koran Jakarta. Menurutnya, peringatan hari jadi, adalah momen untuk perbaikan. Dan semoga di masa datang KJ bisa menjadi lebih baik, dan selalu dapat memenuhi harapan pembacanya. � rai/L-4
Perusahaan Penerbit Surat Kabar Harian Nasional mengajak tenaga profesional dan berkualitas untuk bergabung pada posisi sebagai berikut :
[D] THAI / COMEDY
Kirim lamaran, cv, pas foto terbaru (4x6), fotocopy ijasah dan transkip nilai Anda ke: Email: recruitment@koran-jakarta.com
[SU] ENGLISH / ANIMATION
[R] THAI / ROMANTIC COMEDY
Perusahaan erusahaan Penerbit Surat Kabar Harian Nasional mengajak tenaga profesional dan berkualitas untuk bergabung pada posisi sebagai berikut:
4. Fotografer Gaya Hidup (Life Style) Kualifikasi: ■ Pria ■ Usia 23 - 35 tahun ■ Ramah, kreatif ■ Pendidikan S-1 Fotografi ■ Memiliki pengalaman 1 tahun sebagai fotografer Life Style
2 Asst. Redaktur Gaya Hidup (Life Style) Kualifikasi: ■ Pria / Wanita ■ Usia 30 - 35 tahun ■ Pendidikan S-I dengan IPK minimal 2,75 ■ Pengalaman minimal 2 tahun sebagai Asred Life Style ■ Memiliki pengalaman yang luas di dunia jurnalistik khususnya Life Style ■ Mampu berbahasa Inggris lisan dan tulisan
[R] THAI / ROMANTIC COMEDY
Karir
3. Reporter Gaya aya Hidup (Life Style) Kualifikasi: ■ Pria / Wanita ■ Usia 23 - 28 tahun (Single) ■ Pendidikan S-1 ■ Menyenangi dunia jurnalistik ■ Ramah, komunikatif, kreatif ■ Mampu bekerja di bawah tekanan
1. Redaktur Gaya Hidup (Life Style) Kualifikasi: ■ Pria / Wanita ■ Usia minimal 30 tahun ■ Pendidikan S-I dengan IPK minimal 2,75 ■ Pengalaman minimal 2 tahun sebagai Redaktur Life Style ■ Memiliki jiwa kepemimpinan ■ Memiliki wawasan yang luas dalam dunia jurnalistik khususnya Life Style ■ Mampu berbahasa Inggris lisan dan tulisan
[D] ENGLISH / THRILLER
Account Executive (AE) Kualifikasi: ■ Wanita ■ Pendidikan minimal S-1 ■ Usia maksimal 27 tahun ■ Pengalaman minimal 1 tahun di bidangnya ■ Berpenampilan menarik (Good Looking) ■ Mempunyai kemampuan presentasi ■ Memiliki kemampuan komunikasi yang baik ■ Siap bekerja dalam target ■ Lebih diutamakan berdomisili di Jakarta
Kirim lamaran, cv, pas foto terbaru (4x6), fotocopy ijasah dan transkip nilai Anda ke: Email: recruitment@koran-jakarta.com [D] HINDI / COMEDY
[R] REMAJA
[D] DEWASA
[SU] SEMUA UMUR
MOVIE SCHEDULE
Buy 1 get 1 Free tickets Reguler Class: * BRI Debit (Prioritas, Gold & Platinum) + free combo popcorn Friday - Sunday, until 30 June 2011 THE LINCOLN LAWYER GI: 13:00 15:30 18:00 20:30 23:00 PP: 13:15 18:15 20:45 MOI: 16:45 22:00 TK: 14:45 17:30 21:30 CP: 18:15
Buy 2 get 1 Free tickets Reguler Class or FALTU GI: 13:15 16:00 18:45 21:30 [SU] ENGLISH / FANTASY
combo Popcorn Mineral Water * BRI Credit Card (Gold & Platinum) Alldays, 31 December 2011
PP VELVET: 21:30
50% Velvet Class :
[D] THAI / HORROR
* CIMB Niaga Credit Card (World Card), Saturday - Sunday, until 31 January 2012 DON’T GO BREAKING MY HEART GI: 23:45 MOI: 23:00 CP: 23:15
PREVIEW
LULLA MAN GI: 13:45 16:00 19:30 21:45 00:00 MOI: 14:30 16:45 19:00 21:15 23:30 TK: 13:45 16:00 18:15 20:30 CP: 14:45 17:00 19:15 21:30 23:45
SUCKSEED GI: 13:00 15:45 18:30 21:15 00:00 PP: 15:45 19:00 MOI: 14:30 17:15 20:00 22:45 TK: 13:15 16:00 18:45 21:30 CP: 13:15 16:00 18:45 21:30 23:30
MOI VELVET: 17:15 21:45 00:00
PP VELVET: 18:15 CP VELVET: 14:45 17:30 20:15 23:00 [R] THAI / ROMANTIC COMEDY
[R] INDONESIAN / DRAMA
SI ANAK KAMPOENG TK: 17:15
BEST OF TIMES CP: 15:45
THOMAS & FRIENDS GI: 13:30 15:00 16:30 18:00 19:30 PP: 13:00 14:30 16:00 18:15 MOI: 13:30 15:00 16:30 20:00 TK: 13:00 14:30 16:00 20:00 CP: 13:15 15:15 17:15 19:15
Private Banking) Free 1 Bed, Saturday - Sunday, until 31 August 2011
[D] ENGLISH / ADVENTURE
Buy 1 get 1 Free tickets Satin Class:
THE EAGLE GI: 13:00 15:45 18:30 21:15 23:45 PP: 21:30 PP VELVET: 15:45 [D] MANDARIN / ACTION
[D] HINDI / COMEDY
THANK YOU MOI: 13:45 21:30
* CIMB Niaga Debit (Arjuna Blue &
LEGEND OF BRUCE LEE GI: 21:00 MOI: 19:15 TK: 21:15 CP: 20:45
6:66 DEATH HAPPEN GI: 17:00 MOI: 18:00 TK: 13:00 19:30 CP: 21:00
DRAGON PEARL GI: 14:30 19:15 21:30 23:30 PP: 13:30 16:00 20:30 MOI: 14:45 17:00 19:15 21:30 23:45 TK: 13:30 15:45 18:00 20:15 CP: 14:30 16:45 19:00 21:15 23:30 MOI VELVET: 15:00 19:30
* BRI Debit (Prioritas, Gold & Platinum) Friday - Sunday, until 30 June 2011 * BNI Credit Card (Gold, Titanium & Platinum) Saturday only, until 30 April 2011
Kids Film Festival April 22nd - May 1st only at blitzmegaplex Pacific Place, more info : www.blitzmegaplex.com or 021 23580200
®