Sabtu, 21 Mei 2011
KORAN JAKARTA Edisi 1041/Tahun IV
Terbit 24 Halaman
Harga Eceran Rp 2.500 (luar Jawa + ongkos kirim)
www.koran-jakarta.com
Mobile Website: m.koran-jakarta.com
KORAN JAKARTA/BRAM SELO AGUNG
6 I Tetap Dilarang
7 I Optimistis Juara
SMS BERLANGGANAN
Pembatasan jam operasional kendaraan truk di tol dalam kota tetap dilanjutkan, meski Kementerian Perhubungan meminta kebijakan itu dicabut.
Sampoerna Hijau Voli Proliga 2011 memasuki babak final. Jakarta Sananta optimistis mampu menjinakkan Palembang Bank Sumsel.
KETIK : Reg#nama#tanggal lahir#alamat#kota#masa langganan* (ddmmyyyy)
(3, 6, 12)
Contoh: Reg#Budi#28031979#Jl. Melati No. 52#Bekasi#12 KIRIM KE :
082 1111 555 33 *) Pilihan paket langganan 3 bulan, 6 bulan dan 12 bulan.
ANTARA/PUSPA PERWITASARI
SMS
Peringatan Harkitnas
Pendidikan Kunci Karakter Bangsa
ANTARA/ISMAR PATRIZKI
SIDANG DIHENTIKAN I Sejumlah peserta Kongres Pemilihan Pengurus PSSI periode 2011-2015, naik ke podium setelah kongres dihentikan, Jumat (20/5). Ketua Komite Normalisasi Agum Gumelar menghentikan kongres yang digelar di Hotel Sultan, Jakarta itu, lantaran suasana kongres sudah tidak kondusif.
EKONOMI 9 I Kenaikan TDL Berdasarkan hasil kalkulasi versi pengusaha, penaikan 10 persen sampai 15 persen untuk menghemat subsidi 15 triliun rupiah sama artinya dengan hanya menaikkan tarif listrik industri. MINGGU I 22 Mei 2011
KORAN JAKARTA
KORAN JAKARTA/WACHYU AP
Perempuan Noura Dian Hartarony, perempuan pengusaha yang juga wakil rakyat mengaku tidak pernah menggunakan kekuasan untuk kepentingan pribadi atau kelompok.
Persepakbolaan Nasional I Perwakilan FIFA dan AFC Tinggalkan Ruangan
Kongres PSSI “Deadlock” Suasana tidak kondusif selama persidangan membuat Ketua Komite Normalisasi PSSI Agum Gumelar menghentikan kongres. JAKARTA – Kongres PSSI yang agendanya bakal memilih ketua umum, wakil ketua umum, dan anggota komite eksekutif (executive committee/exco) periode 2011-2015 berakhir tanpa titik temu atau deadlock. Agum Gumelar, Ketua Normalisasi (KN) yang juga pemimpin jalannya kongres, menghentikan kongres tersebut karena suasana di ruang sidang dinilai sudah tidak kondusif setelah para peserta memaksakan kehendak untuk menggelar pemungutan suara mengenai agenda kongres. “Dari lubuk dari hati yang paling dalam, saya ingin membawa sepak bola Indonesia dan harapan bangsa dengan berjalannya kongres ini. Tetapi, saya melihat suasana sudah tidak kondusif. Maka, dengan mengucap alhamdulillah dan kepada bangsa Indonesia, kongres ditutup,” ucap Agum sebelum meng-
hentikan kongres di The Sultan Hotel, Jakarta, Jumat (20/5). Salah satu anggota KN, FX Rudi Hadiyatmo, menyatakan mundur dari KN dan langsung meninggalkan arena. “Saya tidak mau, pimpinan sidang, dimundurkan kongres. Saya bukan cuci tangan, tetapi ini tanggung jawab kepada masyarakat,” papar dia. Menurut Rudi, sebagai anggota KN, pihaknya bukan diangkat pemilik suara PSSI, namun ditunjuk langsung oleh Federasi Sepak Bola Internasional atau FIFA. Dengan begitu, pihaknya tetap bertahan meski dipaksa mundur oleh sejumlah pemilik suara. Karena itu, lanjut Rudi, daripada dipaksa mundur lebih baik meninggalkan lokasi sidang mengingat tugasnya harus dipertanggungjawabkan kepada seluruh masyarakat Indonesia. “Lebih baik saya keluar daripada diancam bangsanya sendiri,” tutur Rudi. Agum sendiri langsung meninggalkan arena bersama anggota KN lainnya, Joko Driyono, serta perwakilan FIFA dan Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) melalui pintu khusus yang disediakan pihak hotel. Akibat tidak terlaksananya kongres, Indonesia kini terancam sanksi dari FIFA. Terlebih, kongres langsung dihadiri oleh Direktur Keanggotaan dan Pengembangan
Asosiasi FIFA, Theirry Regenass. Jika sesuai dengan surat instruksi terakhir FIFA pada 6 Mei, sanksi terhadap Indonesia seharusnya akan diberikan pada 22 Mei karena batas akhir harus ada pemimpin PSSI baru adalah 21 Mei. Seperti yang terjadi pada Bosnia Herzegovina yang diberikan sanksi FIFA pada 1 April, setelah batas terakhir 31 Maret. Sanksi bagi Indonesia tak ha-
« Tetapi, saya melihat
suasana sudah tidak kondusif. Maka, dengan mengucap alhamdulillah dan kepada bangsa Indonesia, kongres ditutup.
»
Agum Gumelar KETUA NORMALISASI
nya merugikan Timnas saat berlaga di depan publiknya, tetapi juga bagi dua klub yang kini melaju ke fase knockout AFC Cup, Sriwijaya FC, dan Persipura Jayapura. Hujan Interupsi Kongres PSSI kali ini berjalan alot, bahkan untuk menentukan agenda sidang pun berlarut-larut. Berawal dari interupsi Ketua Pengprov PSSI Jawa Barat Toni
Apriliani yang meminta penjelasan dari KN yang tidak meloloskan George Toisutta dan Arifin Panigoro. Interupsi Toni langsung diikuti pemilik suara dari pro perubahan, mulai dari Sekretaris Umum klub divisi tiga Nusa Ina Catur Agus Saptono, Direktur Bisnis PT Persisam Samarinda Yunus Nusi, serta Ketua Persepal Palarangkaraya Tuti Dau. Saat interupsi, Agum berusaha meredam perdebatan. Namun, para pemilik suara tak berhenti untuk memaksakan kehendak agar dalam agenda kongres dibacakan hasil keputusan KB. Untuk mengakomodasi desakan para pemilik suara, akhirnya Regenass angkat bicara. “Satu prinsip dasar FIFA, yakni statuta federasi sebuah negara jadi hal utama. Arifin Panigoro sudah dijatuhkan hukuman sejak Januari, kegiatan itu di luar PSSI.” Setelah Regenass angkat bicara, para pemilik suara tidak menghentikan interupsinya. Alhasil, Agum menghentikan sidang. Akibatnya, para pemilik suara langsung maju ke depan podium. Seluruh perwakilan FIFA, Regenass, dan Frank Van Hattum dari Selandia Baru, serta Alex Soosay dari AFC langsung meninggalkan ruangan. � tya/S-2
» Berita terkait …. Hal 8
JAKARTA –Kombinasi antara pendidikan ilmu pengetahuan dan budi pekerti merupakan kunci bagi tumbuhnya karakter masyarakat dan bangsa Indonesia. Dalam waktu 20 – 100 tahun ke depan akan muncul, lahir, dan berkembang manusiamanusia Indonesia yang unggul. Penegasan tersebut disampaikan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono pada puncak peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) dan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) di Jakarta, Jumat (20/5). Menurut Kepala Negara, upaya mewujudkan masyarakat berkarakter unggul itu dapat dibentuk dan dikembangkan melalui peningkatan pendidikan nasional yang berkualitas. Untuk itu, Presiden mengingatkan kepada para pendidik formal maupun nonformal agar mengemban tugas pendidikan yang bukan hanya menyasar pada pencapaian kepintaran dan kecerdasan semata, namun juga pada moral, budi pekerti, perilaku, mental, dan kepribadian yang tangguh, unggul, dan mulia. “Manusia unggul dan mulia inilah sesungguhnya tujuan pembangunan karakter yang sebenarnya,” kata Presiden. Pada kesempatan itu, Kepala Negara mengingatkan lima hal untuk membentuk masyarakat berkarakter, berakhlak, dan berperilaku baik. Pertama, agar masyarakat mampu memelihara sikap religius, beradab, dan anti kekerasan. Kedua, bagaimana manusia Indonesia dapat menjadi bangsa yang cerdas, nasionalis, berpengatahuan, memiliki daya nalar tinggi, serta memiliki ide membangun masa depan yang baik. Ketiga, agar masyarakat Indonesia inovatif, mengejar kemajuan, dan mau bekerja keras untuk mengubah keadaan. Keempat, dapat memperkuat semangat untuk bisa dan mampu mencari solusi serta menjalankan solusi tersebut. “Terakhir, agar bangsa Indonesia dari Sabang sampai Merauke dapat menjadi patriot sejati yang cinta tanah air dan bangsa,” sambung Yudhoyono. Kebanggaan Bangsa Sementara itu, dalam kesempatan yang sama, Menteri Pendidikan Nasional Mohammad Nuh mengatakan untuk membangun masyarakat yang berkarakter dapat dilakukan dengan turut dibangunnya kebanggan akan bangsa. “Cara yang paling tepat untuk membangun kebanggaan adalah dengan menumbuhkan kegemaran tradisi dan budaya. Intinya membangun karakter keilmuan,” terang Nuh. Dengan berprestasi dan memiliki karakter keilmuan akan menjadi modal utama agar tidak terjebak dalam kebanggaan semu. Untuk itu, Nuh menegaskan bahwa pendidikan karakter sudah dipersiapkan agar dapat diterapkan ke dalam kurikulum mulai tahun ajaran 2011/2012. “Bisa dilaksanakan mulai PAUD hingga pendidikan tinggi,” ungkapnya. � ito/cit/AR-3
Penegakan Hukum
FILE Pernyataan Menteri Perhubungan Freddy Numberi soal penyebab jatuhnya pesawat Merpati MA-60 di Teluk Kaimana, Papua Barat.
KORAN JAKARTA/WACHYU AP
“Kalau dari penjelasan sayapnya patah dan jatuh tenggelam.” Jakarta, 7 Mei 2011
“Tunggu hasil penyelidikan KNKT. Kalau terlalu cepat ambil kesimpulan, nanti prematur.” Jakarta, 9 Mei 2011
H O T L I N E Untuk Langganan & Pengaduan:
Telp. +62-21- 319 355 33 Fax. +62-21- 315 4601 sirkulasi@koran-jakarta.com
Nazaruddin Pernah Ancam Akan Obrak-abrik MK JAKARTA – Bendahara Umum Partai Demokrat Muhamad Nazaruddin sempat mengancam Sekretaris Jenderal Mahkamah Konstitusi (MK) Janedjri M Gafar jika tidak mau menerima uang pemberiannya. Seusai bertemu Presiden Susilo Bambang Yudhoyono di Kantor Kepresidenan, Jakarta, Jumat (20/5), Ketua MK Mahfud MD mengungkapkan, Nazaruddin pernah mengancam Janedjri dengan kalimat, “Kalau Anda tidak mau terima, MK saya obrak-abrik.” Mahfud menuturkan peristiwa pemberian dua amplop berisi uang masing-masing 60 ribu dollar Singapura kepada Sekjen MK terjadi pada tahun lalu. Peristiwa itu terjadi pada suatu malam ketika Janedjri ditelepon oleh Nazaruddin. Nazaruddin meminta untuk bertemu. Pertemuan kemudian dilakukan di sekitar Jakarta Pusat. Menurut Mahfud, Janedjri me-
nyanggupi pertemuan itu karena MK merupakan mitra dari Komisi III DPR dan rapat-rapat antara MK dan DPR diurus oleh Janedjri. Saat keduanya bertemu, Janedjri disodori dua amplop cokelat. Janedjri, kata Mahfud, menolaknya, namun Nazaruddin tetap memaksa dan mengancam Janedjri. Setelah memberikan dua amplop itu, Nazaruddin pergi. Esok harinya, Janedjri melaporkan pemberian amplop itu kepada Mahfud. Menurut Mahfud, Janedjri tidak mengetahui alasan pemberian dua amplop itu dan saat ingin dikembalikan oleh Janedjri, Nazaruddin mengancam. Mendengar laporan pemberian amplop itu, Mahfud meminta agar Janedjri mengembalikan uang itu pada hari itu juga. “Setelah saya dengar itu, biar MK diobrak-abrik, saya bilang kembalikan uang itu, saya mau tahu
MK meminta identitas satpam serta tanda terima.
KORAN JAKARTA/M FACHRI
Muhamad Nazaruddin diobrak-abrik seperti apa,” kata Mahfud. Amplop itu kemudian diantarkan ke rumah Nazaruddin di Pejaten, Jakarta Selatan. Namun, karena Nazaruddin tidak ada, petugas MK diterima oleh satpam penjaga rumah Nazaruddin. Sebagai bukti pengembalian amplop itu, petugas
Sikap Yudhoyono Sementara itu, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menyatakan pemberian uang Nazaruddin kepada Sekretaris Jenderal MK Janedjri M Gafar dapat didalami secara hukum oleh aparat penegak hukum. “Kegiatan yang melibatkan kader Demokrat yang terkait Nazaruddin dalam penelaahan saya, saya katakan bisa berkaitan dengan masalah hukum. Itu bukan urusan saya, itu penegak hukum. Ada prosesnya,” kata Presiden. Presiden mengatakan telah menerima surat dari Mahfud MD mengenai peristiwa pemberian uang dari Nazaruddin kepada Sekjen MK. Surat disampaikan Mahfud pada Kamis pekan lalu dalam kapasitas Presiden sebagai Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat.
Berdasarkan surat itu, Yudhoyono selaku Ketua Dewan Pembina kemudian melakukan klarifikasi dan konfirmasi. “Saya melihat ini sesuatu yang tidak remeh,” kata Yudhoyono. Bahkan, kata dia, Dewan Pembina juga mempertanyakan langsung mengenai peristiwa itu kepada Ketua DPP Partai Demokrat Anas Urbaningrum. “Saya mendapatkan jawaban tidak tahu,” kata dia. Yudhoyono juga menegaskan bahwa laporan dari Mahfud juga akan sangat berarti untuk menjaga agar kode etik Partai Demokrat dapat terjaga. Oleh karenanya, laporan itu menjadi bahan pembahasan dalam rapat Dewan Kehormatan Partai Demokrat. “Dalam konteks itu, kami (Dewan Kehormatan) sedang bekerja untuk dapat klarifikasi dan kebenarannya untuk mengetahui berita yang diberikan Pak Mahfud,” kata dia. � ito/AR-2
2
NASIONAL & POLITIK
Sabtu
21 MEI 2011
®
Pengelolaan Lingkungan I Aparat Harus Diberi Kemudahan Lakukan Pengawasan
VARIA
Pemerintah Terbitkan Perpres Kawasan Hutan Lindung
» Parade Budaya
Pemohon izin harus membuat pernyataan kesanggupan untuk melaksanakan reklamasi dan reboisasi kawasan hutan lindung yang sudah dipergunakan. ANTARA/A A GDE AGUNG
Seorang remaja berperan sebagai Garuda Pancasila yang » diarak berkeliling dalam Parade Budaya Grebeg Aksara memperingati Hari Kebangkitan Nasional 2011, di Bedugul, Tabanan, Bali, Jumat (20/5). Kegiatan yang melibatkan para seniman itu bertujuan mempererat persatuan bangsa melalui peringatan ke-103 Hari Kebangkitan Nasional.
Warga Italia Kembalikan Dana Jasa Konsultan Fiktif Rp6,5 Miliar JAKARTA – Kejaksaan Agung menerima pengembalian kerugian negara dari seorang tersangka kasus korupsi proyek jasa konsultan di Dirjen Sumber Daya Air pada Kementerian Pekerjaan Umum (PU). Tersangka itu warga Italia, Giovanni Gandolvi. “Hari ini kami menyelamatkan uang negara 6,5 miliar rupiah. Penyelamatan ini merupakan lanjutan pengembalian kerugian negara yang telah dilakukan oleh warga negara Italia, Giovanni Gandolvi,” kata Direktur Penyidik Jampidsus Jasman Pandjaitan di Gedung Bundar Kejaksaan Agung, Jakarta, Jumat (20/5). Giovanni Gandolfi merupakan Kepala Perwakilan C Lotti & Associati for Indonesia. Dia diduga melakukan praktik jasa konsultan fiktif pada kegiatan Water Resources and Irrigation Management Project (WRIMP) di Ditjen Sumber Daya Air pada 2007-2009. Proyek tersebut dikerjakan oleh C Loti dengan nilai kontrak 27,7 miliar rupiah dan 876.600 dollar AS. Jasman melanjutkan, uang itu akan langsung dimasukkan ke kas Kementerian Pekerjaan Umum. Jumlah ini, sambungnya, masih bersifat sementara dan kasus ini akan dikaji lebih lanjut dan menunggu besaran dari Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP). “Bank Dunia mensinyalir ada penyimpangan 3,5 miliar rupiah. Penyidik menemukan kerugian 8 miliar rupiah, biaya telepon 150 ribu rupiah sampai 2 juta rupiah tidak ada pertanggungjawaban,” jelas Jasman. Selain Giovanni, Kejaksaan juga menetapkan dua tersangka lainnya dalam kasus ini, yakni Sumudi Katono dan Bambang Turyono. Mereka bertugas sebagai pejabat pembuat komitmen dalam kasus tersebut. Jasman menyebutkan, penyidik terus membidik satu tersangka lain, yakni staf di C Loti berinisial R. Diduga, R adalah tangan kanan Giovanni di perusahaan C Lotti dan dinyatakan buron. � eko/Ant/Ar-1
JAKARTA – Presiden Susilo Bambang Yudhoyono telah menandatangani Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 28 Tahun 2011 tentang Penggunaan Kawasan Hutan Lindung untuk Penambangan Bawah Tanah. Perpres itu mulai berlaku sejak ditandatangani oleh Presiden Yudhoyono pada 19 Mei 2011. “Perpres ini sangat penting bagi pengelolaan hutan lindung dan pengembangan industri panas bumi di Indonesia. Diharapkan pemda yang memiliki potensi panas bumi namun ada kaitannya dengan hutan lindung bisa mempelajari ini sehingga tak ada tuntutan yang tidak diharapkan dari berbagai pihak,” kata Sekretaris Kabinet Dipo Alam di Kantor Sekretaris Negara, Kompleks Istana Kepresidenan di Jakarta, Jumat (20/5).
Perpres itu menyatakan hutan lindung sebagai kawasan hutan yang memunyai fungsi pokok sebagai perlindungan sistem penyangga kehidupan untuk mengatur tata air, mencegah banjir, mengendalikan erosi, mencegah intrusi air laut, dan memelihara kesuburan tanah. Penambangan bawah tanah di hutan lindung adalah penambangan yang kegiatannya dilakukan di bawah tanah (tidak langsung berhubungan dengan udara luar) dengan cara terlebih dahulu membuat jalan masuk berupa sumuran (shaft), atau terowongan (tunnel), atau terowongan buntu termasuk sarana dan prasarana yang menunjang kegiatan produksi di hutan lindung. “Perpres itu menyatakan penggunaan kawasan hutan
lindung untuk kegiatan penambangan bawah tanah harus mendapatkan izin dari menteri terkait. Izin menteri itu melalui dua tahap, yaitu persetujuan prinsip dan izin pinjam pakai kawasan hutan lindung,” tegas Dipo. Pemohon izin harus melampirkan data kelayakan usaha di bidang pertambangan, keputusan kelayakan lingkungan berdasarkan hasil penilaian AMDAL, rekomendasi bupati/wali kota, dan pertimbangan teknis dari BUMN yang diberi tugas dan wewenang untuk menyelenggarakan kegiatan pengelolaan hutan apabila areal yang dimohon merupakan areal kerja BUMN tersebut. Perpres tersebut juga mencantumkan kewajiban pemohon untuk menyerahkan kompensasi lahan dengan rasio paling sedikit 1:2, jika pemohon mendapat persetujuan prinsip pinjam pakai kawasan hutan lindung dengan kompensasi lahan bagi pinjam pakai kawasan hutan pada provinsi yang luas kawasan hutannya di bawah 30
persen. Jika luas kawasan hutannya di atas 30 persen, maka pemohon wajib membuat pernyataan kesanggupan membayar PNBP Penggunaan Kawasan Hutan dan pernyataan kesanggupan melakukan penanaman dalam rangka rehabilitasi daerah aliran sungai dengan rasio paling sedikit 1:1. Buat Pernyataan Pemohon izin juga harus membuat pernyataan kesanggupan di hadapan notaris untuk melaksanakan reklamasi dan reboisasi kawasan hutan lindung yang sudah dipergunakan, perlindungan hutan, pencegahan terjadinya perusakan hutan. Mereka juga harus memberikan kemudahan bagi aparat kehutanan untuk melakukan pengawasan dan evaluasi, menanggung biaya pengukuhan lahan kompensasi, dan melaksanakan reboisasi lahan kompensasi. Setelah izin pinjam pakai hutan lindung diterbitkan,
pemohon bisa melakukan penambangan bawah tanah paling lama 20 tahun sesuai dengan studi kelayakan. Izin itu dapat diperpanjang sesuai dengan jangka waktu perizinan atau perjanjian di bidang pertambangan. Selain itu, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono juga telah mengeluarkan Instruksi Presiden Nomor 10 Tahun 2011 tentang Penundaan Pemberian Izin Baru dan Penyempurnaan Tata Kelola Hutan Alam Primer dan Lahan Gambut. Dalam Inpres penundaan pemberian izin baru itu akan diberlakukan selama dua tahun ke depan. Dipo Alam mengatakan Inpres ini mulai berlaku Jumat (20/5). Inpres moratorium tersebut dimaksudkan untuk menyeimbangkan dan menyelaraskan pembangunan ekonomi, sosial, budaya, dan lingkungan, serta upaya menurunkan emisi gas rumah kaca yang dilakukan melalui program penurunan emisi dari deforestasi dan degradasi hutan (REDD). � ito/AR-1
» Peluncuran Buku Menteri Kelautan » dan Perikanan, Fadel Muhammad (kanan) bersama Menteri Negara Lingkungan Hidup, Gusti Mohammad Hatta (tengah) dan Duta Besar Australia, Greg Moriarty, menghadiri peluncuran buku berjudul “ Terumbu Karang dan Perubahan Iklim” dan “ Karbon Biru” di Jakarta, Jumat ( 20/5). Buku terjemahan itu dapat digunakan sebagai referensi dalam menyikapi terjadinya perubahan iklim.
Jaksa Ajukan Kasasi Vonis 10 Tahun Gayus JAKARTA – Jaksa memutuskan untuk mengajukan kasasi atas putusan banding Pengadilan Tinggi DKI Jakarta untuk terdakwa kasus mafia hukum, Gayus Halomoan Tambunan. “Untuk perkara Gayus yang diputus sepuluh tahun penjara, hari ini jaksa ajukan kasasi,” ujar Kepala Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan Masyhudi, di Jakarta, Jumat ( 20/5). Alasan jaksa mengajukan kasasi adalah karena vonis hakim Pengadilan Tinggi DKI masih belum mencapai dua pertiga dari tuntutan jaksa. Dalam sidang di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan akhir tahun lalu, jaksa menuntut Gayus hukuman penjara dua puluh tahun dan denda 500 juta rupiah. Dengan demikian, baik jaksa maupun pihak terdakwa sama-sama mengajukan kasasi atas putusan banding hakim Pengadilan Tinggi. Sebelumnya pada 11 Mei 2011, Gayus melalui kuasa hukumnya, Dion Pongkor, juga mengajukan kasasi. “Vonis itu sangat berat dan kami akan kasasi,” kata Dion. Gayus divonis sepuluh tahun penjara oleh hakim banding Pengadilan Tinggi DKI yang dipimpin Rosdarmani pada 3 Mei 2011. Hukuman itu tiga tahun lebih tinggi dibanding putusan Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. Majelis Hakim berpendapat Gayus layak dihukum sepuluh tahun penjara karena dua hal. Pertama, Gayus divonis berat karena dinilai melakukan empat tindak pidana sekaligus. Kedua, perbuatan yang dilakukan Gayus selaku pegawai Direktorat Jenderal Pajak bisa membuat masyarakat enggan membayar pajak karena khawatir setorannya diselewengkan. � eko/Ant/AR-1
KORAN JAKARTA YUDHISTIRA SATRIA
Pendidikan Nasional
Nilai Matematika dan Bahasa Indonesia Jeblok di UN JAKARTA – Nilai Ujian Nasional (UN) jenjang SMA/MA/ SMK jeblok pada mata pelajaran Matematika dan Bahasa Indonesia. Keduanya menjadi penyebab utama tingginya tingkat ketidaklulusan siswa. Menteri Pendidikan Nasional Mohammad Nuh mengatakan, mata pelajaran Matematika dan Bahasa Indonesia menjadi dua teratas mata pelajaran yang menyebabkan ketidaklulusan siswa di UN jenjang SMA/MA/SMK. Dari 11.443 siswa yang tidak lulus ujian nasional tahun ini, sebanyak 2.392 siswa (51,44 persen) tidak lulus Matematika dan 1.786 siswa (38,43 persen) tidak lulus Bahasa Indonesia.
PPTKIS Belum Sesuai Standar
Suap Sesmenpora
JAKARTA – Sistem dan kinerja Pelaksana Penempatan Tenaga Kerja Indonesia Swasta (PPTKIS) belum sesuai standardisasi proses penempatan dan perlindungan TKI sehingga perlu segera dilakukan pembenahan. “Seluruh PPTKIS harus dibenahi sehingga sesuai dengan standardisasi,” kata Menteri Tenaga Kerja KJ/WACHYU AP dan Transmigrasi Muhaimin Iskandar seusai pertemuan dengan Muhaimin Iskandar sekitar 150 perwakilan asosiasi dan PPTKIS di Kantor Kemenakertrans, Jakarta, Jumat (20/5). Pembenahan tersebut, menurut Muhaimin, dapat berbentuk pembinaan dan pengawasan melekat kepada para anggotanya secara terus-menerus. Hal ini harus dilakukan untuk meningkatkan kinerja PPTKIS di seluruh Indonesia. “Agar dapat meningkatkan perlindungan terhadap TKI dan mencegah pengiriman TKI ilegal,” imbuhnya. Sebagai mitra kerja, pemerintah dan PPTKIS sudah seharusnya bekerja sama dalam penempatan dan perlindungan TKI, baik di dalam maupun luar negeri. Selama ini, tugas perlindungan sering kali dipahami hanya menjadi domain pemerintah, padahal perlindungan TKI juga menjadi tanggung jawab PPTKIS sebagai perusahaan yang melakukan penempatan ke luar negeri. � cit/AR-1
JAKARTA – Komisi Pemberantasan Korupsi selidiki asalusul dan jumlah harta kekayaan Direktur Marketing PT Anak Negeri Mindo Rosalina Manulang. Tersangka kasus suap proyek wisma atlet Sea Games XXVI Jakabaring, Palembang, ini mengaku memiliki banyak usaha. “Usaha Bu Rosa antara lain meubeler, jasa pengangkutan, dan jual beli pasir dan batu,” kata pengacara Rosalina, Jufri Taufik, usai mendampingi Rosalina, di Kantor KPK, Jumat (20/5). Menurut Jufri, nilai kekayaan Rosa belum dibeberkan ke penyidik. Dia enggan menyebutkan nama perusahaan yang membawahi segala usahanya tersebut. “Itu usaha warisan keluarga,” kata Jufri Taufik.
“Kami belum tahu kenapa bisa banyak yang tidak lulus di bahasa Indonesia,” kata Nuh, di Jakarta, Jumat (20/5). Tingginya angka ketidaklulusan pada mata pelajaran Bahasa Indonesia ironis. Terlebih lagi di tengah gencarnya pemerintah menumbuhkan rasa nasionalisme sebagai langkah untuk menangkal gerakan radikalisme yang mulai menyusup di lembaga-lembaga pendidikan. Nuh mengingatkan kepada sekolah yang memiliki kesenjangan cukup signifikan antara nilai UN dan Nilai Sekolah, hal tersebut akan berpengaruh pada penentuan akreditasi sekolah ke depannya.
KORAN JAKARTA/M FACHRI
Mohammad Nuh
“Maka akan menjadi bahan rekomendasi atau pertimbangan penentuan akreditasi sekolah. Artinya, sekolah itu bagus tapi sifatnya hanya lokalistik dan tidak nasional,” tegas Man-
tan Rektor ITS Surabaya ini. Pernyataan Nuh tersebut diperkuat Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Kemdiknas Mansyur Ramly yang menengarai adanya ketidaktelitian serta menurunnya minat baca siswa, sehingga menyebabkan nilai pada mata pelajaran Bahasa Indonesia tidak mencapai standar nilai minimal, yakni 5,5. Ia juga menilai siswa terlalu terburu-buru dan kurang cermat membaca soal-soal materi uji Bahasa Indonesia. “Sementara mayoritas soalnya berbentuk soal cerita, maka perlu dibaca seksama,” terang Mansyur. Ke depannya, Mansyur mengimbau agar guru mengubah me-
tode dalam mengajarkan bahasa Indonesia kepada siswa, yakni dengan lebih sering mengajari anak untuk terbiasa membaca dan memahami konteks. Hasil UN murni menunjukkan, dari total 11.443 siswa yang tidak lulus, sebanyak 5.590 siswa mendapat nilai rata-rata kurang dari 5,5 dan 5.853 siswa di atas 5,5. Sebanyak 3.219 siswa (57 persen) tidak lulus karena nilai rata-rata semua mata pelajarannya di atas 4 tetapi tidak sampai 5,5. Selain itu, terdapat pula 4.648 siswa (79,41 persen) yang tidak lulus karena hanya karena ada satu mata pelajaran yang nilainya 4. � cit/AR-1
KPK Selidiki Asal Usul dan Harta Rosalina Rosa bersama Sekretaris Kementerian Pemuda dan Olah Raga Wafid Muharram, serta Manajer Marketing PT Anak Negeri Muhammad El Idris, menjadi tersangka dugaan suap proyek berbiaya 199 miliar rupiah. Ketiganya, pada 21 April lalu, dicokok di Kantor Kementerian Pemuda dan Olah Raga bersama cek tiga lembar senilai 3,2 miliar rupiah. Duit ini yang diduga suap, diberikan oleh Rosalina dan Idris ke Wafid. Sebulan sejak ditangkap, Jufri mengaku bahwa Rosa sudah ditanya sebanyak 50 pertanyaan. “Sebagian sudah masuk ke teknis,” ujarnya. Namun apa saja materi pertanyaan tersebut, Jufri tak bersedia menjelaskan. Beberapa di antaranya seputar usaha Rosa,
pekerjaan dan perannya di dugaan suap itu. Jufri mengatakan, Rosalina hanya mendampingi Idris dan duit itu merupakan dana talangan wisma atlet. “Sebagian lagi untuk pengiriman atlet ke luar negeri,” kata Jufri. Rosa juga enggan berkomentar. Usai diperiksa penyidik, dia langsung beranjak ke mobil tahanan sambil tersenyum dalam diam. Komisi Pemberantasan Korupsi juga sedang berupaya mencocokkan suara asli Mindo Rosalina Manulang dengan hasil sadapan penyidik saat menelusuri proyek wisma atlet SEA Games XXVI di Jakabaring, Palembang. “Belum ada hasilnya,” kata Jufri. Pemeriksaan pencocokan
suara itu dilakukan penyidik sejak Rabu lalu. Soal teknis pencocokan ini, Jufri mengaku tidak mengetahuinya karena tak mendampingi ketika proses perekaman suara berlangsung. Jufri menyatakan, apa pun hasil pencocokan suara tersebut tidak memengaruhi keterangan Rosalina sebelumnya yang sudah diubahnya. “Kita lihat saja nanti hasil pemeriksaannya,” ketika diminta tanggapan soal hasil rekaman nantinya justru membenarkan keterangan Rosalina sebelumnya yang menyebut nama Bendahara Umum Partai Demokrat Muhammad Nazaruddin. Kepada penyidik, pada 27 April, Rosa mengaku Nazaruddin adalah atasannya di PT Anak Negeri. Dia mengenal
Sekretaris Kemenpora Wafid Muharam, tersangka dugaan suap wisma atlet, bersama Rosa dan Manajer Pemasaran PT Duta Graha Muhammad El Idris karena diperkenalkan oleh Nazaruddin di salah satu restoran di sekitar Senayan pada pertengahan 2010. Pada pertemuan yang membicarakan proyek wisma atlet itu, Nazaruddin merekomendasikan PT Duta Graha sebagai kontraktornya. Dari proyek berbiaya 199 miliar rupiah ini, Nazaruddin disebut memperoleh success fee sekitar 25 miliar rupiah dan Wafid sebesar 2 persen. Belakangan Rosa membantah sendiri semua keterangannya, kemudian mengubahnya di hadapan penyidik. � Alv/AR-1
KORAN JAKARTA
NASIONAL & POLITIK
®
Sabtu
21 MEI 2011
» Lapor ke Presiden
3
JEDA “Bunuh” Koruptor Pelan-pelan Presiden Susilo » Bambang Yudhoyono dan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Mahfud MD memberikan keterangan pers seusai melakukan pertemuan di Kantor Kepresidenan, Jakarta, Jumat (20/5). Presiden Yudhoyono selaku Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat mendapat penjelasan dari Mahfud MD soal dugaan pemberian sejumlah uang oleh Bendahara Umum Partai Demokrat M Nazaruddin kepada Sekjen MK Djanedjri M Gaffar.
ANTARA/WIDODO S JUSUF
Pemberantasan Teroris I Bentuk Tim Independen Usut Kasus Sukoharjo
Polisi Buru Pembawa 15 Bom Polri memfokuskan perburuan terharap Heru, pembawa 15 bom aktif, bom sisa dari bom yang dirakit oleh jaringan M Syarif, pelaku bom bunuh diri Cirebon. JAKARTA – Detasemen Khusus (Densus) 88 Anti Teror Mabes Polri memfokuskan pengejaran terhadap Heru Komarudin, buronan kasus bom bunuh diri di Masjid Adz Dzikra Mapolresta Cirebon. Pengejaran dilakukan karena Heru diduga membawa 15 rompi bom rakitan aktif. Demikian dikatakan Kepala Bagian Penerangan Umum (Kabag Penum) Mabes Polri Kombes Pol Boy Rafli Amar saat ditemui di Mabes Polri, Jakarta, Jumat (20/5). Menurut Boy, ada dugaan ke-15 rompi bom rakitan yang tersisa dibawa kabur oleh Heru. Ke-15 rompi bom rakitan tersebut harus ditemukan dan dimusnahkan karena memunyai daya ledak seperti bom di Masjid Adz Dzikra. Boy mencontohkan bila di antara ke-15 rompi bom rakitan tersebut
digunakan untuk meledakkan diri seperti yang dilakukan Muhamad Syarif, maka dampaknya akan sangat berbahaya. “Kalau empat rompi bom rakitan tersebut dipakaikan ke orang, dan ditaruh di depan dan belakang tubuh pelaku, maka akan melukai orang yang ada di sekitarnya. Kekuatan ledakan sendiri akan membuat perut pelaku bolong,” tukas Boy. Ditanya tentang target penyerangan, Boy mengatakan belum ada yang akan dijadikan sasaran. Hal tersebut diungkapkan karena memang dalam penggeledahan yang dilakukan Densus tidak ditemukan adanya gambar atau denah gedung yang akan dijadikan target. “Tetapi yang jelas targetnya adalah petugas,” ujar Boy. Didesak apakah ada kemungkinan ke-15 rompi rakitan bom tersebut dibuang ke Kali Soka,
Boy mengatakan belum tahu. “Hanya Heru yang bisa menjelaskan di mana ke-15 rompi bom rakitan tersebut,” kata Boy. Seperti diketahui, Heru Komarudin diduga adalah orang yang merakit bom yang meledak di Masjid Adz Dzikra. Heru termasuk satu dari lima buronan yang dikejar Densus. Kelima buronan tersebut adalah Achmad Yosepa Hayat, Yadi Al Hasan, Beni Asri, Nanang Irawan dan Heru Komarudin. Kelima buronan tersebut merupakan pengembangan dari kasus bom bunuh diri di Masjid Adz Dzikra Mapolresta Cirebon. Dalam kasus tersebut, sebanyak 16 orang dijadikan tersangka dan dari 16 tersangka tersebut tiga tersangka tewas. Dalam kasus tersebut ada dugaan M Syarif dibaiat oleh Abu Bakar Ba’asyir, terdakwa kasus terorisme. Terhadap fakta tersebut, Boy mengatakan akan menindaklanjutinya. “Karena yang bersangkutan (M Syarif) sudah meninggal, perlu dicari saksi-saksi yang mengetahui proses tersebut,” tukas Boy. Ditanya kembali apakah Abu Bakar Ba’asyir akan dimintai
keterangan sebagai saksi, Boy mengatakan akan melihat perkembangan yang ada. Ditambahkannya, penyidik mengetahui adanya pembaiatan tersebut berdasarkan keterangan saksi-saksi yang mengetahui hal tersebut. “Yang dibaiat itu adalah 10 orang kawan-kawan M Syarif, sedangkan nama-nama lain saya belum tahu,” kata Boy. Terkait dengan organisasi Jamaah Anshorut Tauhid yang disebut-sebut dalam kasus bom bunuh diri tersebut, Boy mengatakan sebaiknya tunggu hasil persidangan Ba’asyir. “Persidangan masih berlangsung, kita tunggu proses persidangan. Kita belum berkesimpulan pada organisasi tertentu, kita lihat dulu pada proses hukum yang berjalan,” tukas Boy. Salah Tembak Sedangkan terkait dengan salah tembak yang dilakukan Densus 88 saat penggerebekan teroris di Sukoharjo, Jawa Tengah, Ketua komisi VIII DPR Abdul Kadir Karding mengusulkan segera dibentuk tim independen untuk mengusut terjadinya salah tembak tersebut.
“Saya usulkan sebaiknya segera dibentuk tim independen untuk mengusut soal salah tembak yang menewaskan Nur Iman ini,” katanya di Senayan Jakarta. Dalam baku tembak antara Densus 88 dengan teroris di Sukoharjo Jawa Tengah menewaskan Nur Iman yang diakui sebagai korban salah tembak. Menurut Abdul Kadir Karding, pembentukan tim independen itu bukan bertujuan untuk memojokkan Polri atau Densus 88 namun justru untuk mengetahui dengan jelas permasalahan dan prosedur yang dilakukan dalam penanganan teroris. “Memang penanganan teroris perlu tindakan cepat tetapi juga harus tetap mengikuti prosedur serta penuh hati-hati serta cermat,” kata Karding. Lebih lanjut, Karding menjelaskan bahwa Densus 88 meski melakukan tugas pembasmian teroris, namun tetap harus tetap mengikuti langkah-langkah dan prosedur yang ada. “Ini supaya semuanya enak dan jelas (clear), polisi (Densus 88) juga tidak disalahkan terusmenerus,” kata Karding. � eko/Ant/G-1
Produk Legislasi
RUU Paket Pemilu Harus Tuntas 2011 JAKARTA – Paket revisi Undang-Undang Pemilu harus sudah tuntas pada 2011. Hal itu sangat penting agar tahapan penyelenggaraan Pemilu 2014 bisa berjalan secara baik. “Sehingga penyelenggara pemilu, baik Komisi Pemilihan Umum (KPU) maupun Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) memiliki waktu yang lebih panjang dalam mempersiapkan tahapan penyelenggaraan pemilu,” kata Koordinator Nasional Komite Pemilih Indonesia (TePI) Jeirry Sumampouw di Jakarta, Jumat (20/5). Menurutnya, penyelesaian semua undang-undang paket politik di tahun ini sudah tak bisa ditawar-tawar lagi. Jika tidak, persiapan pemilu akan
kembali kedodoran, seperti tahun 2009. “Jika UU paket politik diselesaikan tahun ini setidaknya penyelenggara pemilu memiliki waktu sekitar 2,5 tahun untuk mempersiapkan tahapan penyelenggaraan pemilu,” kata Jeirry. Karena, kata dia, dengan waktu yang relatif panjang ini setidaknya KPU sejak awal nantinya dapat melakukan persiapan-persiapan di luar tahapan utama pemilu, seperti optimalisasi sosialisasi pemilu, penataan peraturan penyelenggara pemilu sebagai tindak lanjut UU, dan proses pendataan partai politik peserta pemilu. Sebab berkaca pada Pemilu 2009, penyelenggara pemilu hanya memiliki waktu sekitar
1,5 tahun saja menjelang pemungutan suara dalam mempersiapkan tahapan pemilu. “Jadi kalau ingin lebih baik dari Pemilu 2009 maka waktunya harus lebih panjang, yakni 2,5 tahun, kalau paket undangundang itu revisinya selesai tahun depan, maka dapat dikatakan sudah terlambat,” katanya. Sementara itu, Perkumpulan Pemilu untuk Demokrasi (Perludem) menuding DPR tak punya niat menata pemilu lebih baik. Bahkan, DPR seakan sengaja menyandera penataan pemilu. Hal itu terlihat dari paket regulasi yang mengatur pemilu tak jelas pembahasannya. “Agenda besar penataan Pemilu 2014 melalui revisi UU Paket Pemilu terkatung-katung,”
kata Direktur Eksekutif Perludem Titi Anggraeni. Menurut Titi, sejak awal, DPR bersepakat penataan pemilu dilakukan lebih dini. Awal 2010, beberapa undangundang paket pemilu menjadi prioritas legislasi, seperti UU Penyelenggara Pemilu, UU Pemilu, dan UU Pemilukada. Tapi, prioritas hanya sekedar target janji. Karena nyatanya hingga sekarang undang-undang paket pemilu tak juga kunjung usai. “Lagi-lagi debat kepentingan yang menonjol, bukan komitmen penataan Pemilu 2014. Hasilnya, undangundang paket pemilu tersandera kepentingan,” kata nya. Sementara itu, Peneliti Perludem, Veri Junaedi, mengata-
Tahun 2012, SBY Gelar Konser
K
alau tidak ada aral melintang, rencananya sekitar 39 lagu ciptaan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono bakal dikumandangkan dalam satu konser musik bersama. “Mungkin tahun 2012, suatu saat bikin konser, kalau negeri baik,” kata Menteri Kebudayaan dan Pariwisata Jero Wacik di kompleks Istana Kepresidenan, Jumat (20/5) petang. Berkesenian, kata Jero, membuat rakyat makin rukun dan negara makin indah. “Jangan kejar-kejar politik saja, kalah-menang,” kata dia. “Hidup ini tidak cukup politik saja, keras itu, itu menang dan kalah. Kalau bisnis itu untung dan rugi. Jadi perlu dilengkapi seni budaya sehingga ada
DOK KORAN JAKARTA
Susilo Bambang Yudhoyono
kerukunan.” Presiden memang dikenal sebagai pencipta lagu. Sampai saat ini, setidaknya, ada empat album SBY dengan jumlah lagu sebanyak 39 lagu. Album
pertama bertajuk Rinduku Padamu berisi 10 buah lagu. Album ini dirilis pada 2006 silam. Album kedua bertajuk Majulah Negeriku berisi 11 lagu. Lalu, album ketiga berjudul Evolusi berisi 10 lagu yang beberapa di antaranya dibuatkan video klip, serta album keempat, Ku Yakin Sampai di Sana dengan delapan lagu. Tak kurang puluhan penyanyi didaulat untuk menyanyikan lagu ciptaannya. Jumat sore ini, Istana Kepresidenan tampak didatangi oleh sejumlah selebritas. Meraka adalah para penyanyi yang pernah menyanyikan lagu-lagu ciptaan presiden, di antaranya Afgan Syah Reza, Dewi Yull, Sandy Sandoro, Vidi
Aldiano, Andi Rif, David Kuswoyo, serta Agnes Monica. Jero mengatakan kedatangan mereka diundang oleh Presiden sebagai bentuk penghargaan. “Beliau tadi mengucapkan terima kasih kepada orang-orang yang menyanyikan lagu-lagu beliau, yang menyanyikan, mengaransemen, memproduseri. Beliau mengucapkan terima kasih,” kata Jero. David Kuswoyo mengatakan mereka diundang untuk bersilaturahim dengan Presiden. “Silaturahim saja dengan Pak Susilo Bambang Yudhoyono dan Ibu Ani juga ada,” kata vokalis band Junior ini. David menyanyikan satu lagu ciptaan SBY berjudul Budi Temanku. � ito/G-1
kan, DPR sudah menegaskan, bahkan itu masuk dalam RUU Pemilu, bahwa tahapan pemilu 2014 dimulai pada Oktober 2011. Dengan asumsi waktu pemungutan suara dilaksanakan April 2014. Atau kurang lebih enam bulan lagi, kata dia, tahapan penyelenggaraan pemilu harus sudah berjalan. Paling tidak, rentang itu digunakan untuk penyusunan peraturan pelaksanaan penyelenggaraan dan pemutakhiran data serta penyusunan daftar pemilih. “Maka, pertama yang dibutuhkn adalah pembentukan anggota KPU dan Bawaslu. RUU Penyelenggara Pemilu menghendaki pergantian lebih dini anggota KPU dan Bawaslu,” ujarnya.� ags/G-1
YOGYAKARTA – Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Busyro Muqoddas menilai bahwa untuk mencegah tindak pidana korupsi dan menimbulkan efek jera kepada koruptor perlu hukuman yang berat dan kalau perlu “dibunuh” pelan-pelan. “Bila perlu koruptor `dibunuh` secara pelan-pelan sehingga bisa menimbulkan efek jera KJ/YUDHISTIRA SATRIA bagi mereka yang akan korupsi atau koruptor yang akan meng- Busyro Muqoddas ulangi perbuatannya,” kata Busyro pada seminar “Peranan KPK dalam Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi Sebagai Suatu Extraordinary Crime” di Pascasarjana Universitas Atma Jaya Yogyakarta, Jumat (19/5). Menurut dia, dirinya sangat tidak sependapat dengan revisi Undang-Undang Tindak Pidana Korupsi yang baru ini karena menghapuskan pidana hukuman mati kepada koruptor dan mencabut sejumlah kewenangan yang sebelumnya dimiliki KPK. “Koruptor jangan dikasih yang enakenak, kalau hukuman mati dengan ditembak itu cukup enak tidak merasakan sakit, mungkin lebih baik `dibunuh` pelan-pelan dengan dimiskinkan dahulu atau dipenjara bertahun-tahun hingga akhirnya nanti muncul penyakitpenyakit kronis sampai akhirnya mati dengan sendirinya,” katanya sambil berkelakar. Ia mengatakan selama ini problematika pemberantasan korupsi yang paling utama adalah munculnya serangan balik terhadap lembaga KPK seperti dengan pembatasan dan pengurangan kewenangan KPK. “Selain itu, tidak adanya pemimpin panutan (role model), jika pemimpin belum mengubah sikap dan gaya hidup koruptifnya, maka masyarakat akan mencontoh perilaku tersebut,” katanya. � Ant/G-1
» Sekolah Gus Dur
»
KORAN JAKARTA/YUDHISTIRA SATRIA
Anggota Dewan Pembina Partai Demokrat Achmad Mubarok (kedua dari kiri) bersama budayawan Mohammad Sobary (kedua dari kanan), dan Ketua DPW PPP Jawa Tengah Arif Mudatsir Mandan (kanan), menjadi pembicara dalam diskusi saat peluncuran Gus Dur School of Philosophy, di Jakarta, Jumat (20/5). Sekolah tinggi ini memfokuskan diri mensosialisasikan pemikiran-pemikiran Gus Dur dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.
Penguatan Intelijen Harus Disertai Kontrol JAKARTA – Posisi intelijen negara dalam Rancangan Undang-Undang Intelijen dinilai memang perlu diperkuat agar mampu mengantisipasi setiap pergerakan domestik maupun internasional yang mengancam sendi-sendi kehidupan berbangsa dan bernegara. Kendati demikian, intelijen negara yang diperkuat itu juga disyaratkan harus terkontrol. “Intelijen yang kuat itu harus, tapi controllable juga harus. Kalau tidak bisa dikontrol, intelijen berpotensi melanggar hak asasi manusia,” kata Sekretaris Fraksi PKB Hanif Dhakiri, kemarin. Menurutnya, kemajuan suatu negara harus diiringi dengan kecanggihan aparat intelijen dalam mengantisipasi tantangan perubahan di masyarakat, baik lokal, nasional maupun global. Terlebih lagi, di tengah ancaman terorisme dan radikalisme Islam dewasa ini. Guna menghindari adanya ekses negatif terhadap penguatan fungsi intelijen negara, dia menegaskan bahwa badan intelijen harus tetap bisa dikontrol oleh publik melalui parlemen. Hanif mengingatkan bahwa intelijen merupakan alat negara, bukan alat penguasa. Dengan demikian, setiap orotitas maupun kewenangan yang diberikan kepadanya haruslah untuk kepentingan negara. “Mekanisme evaluasi dan pengawasan terhadap kinerja badan intelijen karenanya perlu jelas, baik pengawasan internal maupun pengawasan oleh parlemen,” tandasnya. Dalam pandangan Hanif, beberapa isu dasar dalam draf RUU Intelijen harus segera diselesaikan dengan jernih, mulai dari soal definisi intelijen, kewenangan penangkapan, penyadapan, kerahasiaan informasi, hingga struktur badan intelijen. “Tapi yang saya perlu ingatkan bahwa semua itu perlu diselesaikan dengan jernih. Semua pihak mesti berpikir arif dalam kerangka membangun intelijen yang kuat dalam suatu negara demokrasi,” jelas Hanif. � har/G-1
4
GAGASAN
Sabtu
21 MEI 2011
PERSPEKTIF
Budaya Mundur
D
irektur Pelaksana Dana Moneter Internasional (IMF) Dominique Strauss-Kahn akhirnya mengumumkan pengunduran dirinya pada Kamis (19/5) menyusul tuduhan bahwa ia mencoba memerkosa seorang pelayan hotel bernama Nafissatou Diallo, 32 tahun. Kasus pelecehan tersebut akhirnya menjatuhkan Strauss, bukan saja dari kursi tertinggi IMF, tapi juga karier politiknya di Prancis. Padahal, dia akan maju dalam pemilihan presiden. Namun demikian, melihat proses penangkapan dan penahanan serta tekanan terhadap dirinya, Strauss menyadari bahwa langkah mengundurkan diri harus ditempuh. Alasannya, dia ingin melindungi institusi IMF, tempat Strauss selama ini mengabdikan dirinya dari kasus yang menimpanya. Dalam konteks putusan mengundurkan diri itulah kita memberi catatan penting kasus ini. Bagi seorang Strauss, posisinya sebagai pemimpin tertinggi IMF akan dengan mudah mendapatkan pengacara yang hebat untuk membela dirinya dari tuduhan peMari kita memulai lecehan seks. Artinya, jalan untuk mempertahankan jadari sekarang. batan di IMF masih terbuka. Jangan malu atau Tapi, situasi dan kasus yang dihadapi membuat dia meragu mengundurkan diri apabila kita salah milih mundur. Selain sikap Strauss yang saat memegang legowo mundur, ada satu sijabatan. kap tegas dari otoritas keamanan di Amerika Serikat (AS) yang memperlihatkan tidak pandang bulu atau istilah kita tidak tebang pilih dalam mencokok seseorang yang diduga melakukan kesalahan, pelecehan seks, apa pun jabatan dan siapa pun dia. Jika kasus seperti ini terjadi di Indonesia, mungkin kita tidak akan mendapatkan ketegasan serupa. Banyak contoh kasus yang bahkan sudah dilaporkan ke polisi tapi tidak diproses. Mestinya aparat kita mencontoh bagaimana penanganan atas setiap pelanggaran hukum. Kembali soal budaya mundur bagi pejabat publik ataupun penyelenggara negara yang terkena kasus atau terbukti telah melakukan pelanggaran etika/moral atau kesalahan berat lainnya, budaya ini harus diterapkan. Kita harus mendorong sikap kesatria, yakni mengundurkan diri dari jabatannya apabila seseorang telah terbukti melakukan pelanggaran, termasuk korupsi. Mundur bukanlah sesuatu yang tercela, bahkan sebaliknya sikap yang sangat kesatria. Dengan mundur dari jabatan ketika seseorang terlibat kasus, maka penyelidikan dan penyidikan atas kasus yang terjadi akan menjadi lebih jernih. Yang terjadi di Indonesia, banyak pejabat negara dan penyelenggara negara yang tidak mau melepaskan jabatannya ketika dia sudah menjadi tersangka kasus tertentu, bahkan beberapa pejabat daerah yang mendekam di penjara tidak melepaskan jabatannya. Meskipun undang-undang tidak melarang, secara etika dan moral mereka telah mengabaikannya. Kita melihat pejabat kita yang terlibat kasus dan sudah ditetapkan sebagai tersangka atau bahkan terdakwa lebih mengutamakan status, uang, dan jabatan serta berbagai fasilitas yang selama ini dinikmatinya. Haus kekuasaan dan rakus akan harta membuat banyak pejabat kita lupa diri dan bahkan terus memperkaya diri dengan menghalalkan segala cara. Akibatnya, korupsi merajalela dan sulit diberantas. Melihat banyaknya kasus pejabat yang tidak mau mundur dan berlindung di balik dalih praduga tidak bersalah, maka kita harus mengampanyekan suatu sikap dan budaya malu dan mundur dari suatu jabatan tertentu bila bermasalah. Dari mana memulainya? Mungkin dari diri kita sendiri, dari keluarga, dari para pemimpin negara, pemerintahan, dan pemimpin di semua lini seperti eksekutif, legislatif, dan yudikatif. Selain itu, kebiasaan sejak dini, yakni mulai dari pendidikan tingkat paling rendah sampai tertinggi, mulai diajarkan dan dibiasakan sikap-sikap kesatria. Proses itu memang butuh waktu, tapi harus dimulai dari saat ini. Tidak perlu jauh-jauh, kita bisa melihat kebiasaan dan budaya yang telah lama berlangsung di Jepang. Banyak pejabat, termasuk perdana menteri yang kemudian mengundurkan diri karena merasa bersalah dan gagal dalam memimpin. Jadi, mari kita memulai dari sekarang. Jangan malu atau ragu mengundurkan diri apabila kita salah saat memegang jabatan. Apalagi jika sudah terbukti dan ditetapkan sebagai tersangka dalam suatu kasus. Masih banyak calon pemimpin yang mampu, kredibel, dan bersih siap mengoptimalkan semua kemampuannya untuk kemajuan bangsa ini. �
«
»
RUANG PEMBACA Macet, Sungguh Terlalu Ada-ada saja! Di tengah kondisi perekonomian kita yang telah membaik ada satu hal yang tidak bisa kita duga, dan memang sudah menjadi makanan kita sehari-hari di tengah kota, apa iya wajah buram bangsa kita tecermin dari masalah tersebut, kemacetan memang menghambat perekonomian. Bayangkan saja, pemerintah pusat pun kini nampak gregetan untuk memperbaiki transportasi di enam kota besar, yakni DKI Jakarta, Bandung, Surabaya, Makassar, Medan, dan Denpasar. Sudah bukan rahasia lagi, enam kota besar tersebut selalu mengalami kemacetan yang parah ketimbang kota-kota lain di Indonesia. Kota-kota tersebut memang mengalami kemacetan luar biasa. Menyikapi hal itu, pemerintah sudah sangat maksimal untuk meminimalisasi keadaan tersebut, dari wacana pembatasan kendaraan bermotor hingga pemindahan pusat pemerintahan di luar Ibu Kota. Kita harus beri apresiasi lebih pada pemerintah atas hal itu. Sekarang tinggal kita sebagai masyarakat awam menyikapinya. Arin Lestari Jalan Gongseng Raya No 25 Kalisari, Jakarta Timur.
Setiap tulisan Gagasan/Perada yang dikirim ke Koran Jakarta merupakan karya sendiri dan ditandatangani. Panjang tulisan maksimal enam ribu karakter dengan spasi ganda dilampiri foto, nomor telepon, fotokopi identitas, dan nomor rekening bank. Penulis berhak mengirim tulisan ke media lain jika dua minggu tidak dimuat. Untuk tulisan Ruang Pembaca maksimal seribu karakter, ditandatangani, dan dikirim melalui email atau faksimile redaksi. Semua naskah yang masuk menjadi milik Koran Jakarta dan tidak dikembalikan. Redaksi tidak bertanggung jawab terhadap semua isi tulisan.
KORAN JAKARTA
®
Menggalakkan Minat Baca Oleh: Satrio Wahono
K
ita semua tentu sudah paham pemeo “buku adalah jendela dunia”. Peran strategis buku jelas tak terbantahkan. Bahkan kita sering mendengar begitu banyak individu yang mencapai kesuksesan berbekal aktivitas belajar otodidak melalui buku. Sayangnya, kegiatan membaca buku kita masih begitu rendah. Meski 95 persen dari masyarakat kita sudah melek huruf (literate), banyak yang belum melek-baca (book-literate). Lihat saja, oplah cetak pertama buku rata-rata di penerbit kita tetap malas beranjak dari angka 3.000 eksemplar-5.000 eksemplar. Perpustakaan kita pun jarang dikunjungi oleh para pencari data. Sungguh fakta memiriskan, padahal bangsa yang kuat sejatinya adalah bangsa yang berilmu alias suka membaca! Hambatan Minat Baca Oleh karena itu, di bulan buku nasional ini kita perlu mengidentifikasi beberapa rintangan yang menghalangi penggalakan minat baca serta merumuskan sejumlah solusi konkret. Sekurangnya ada tiga hambatan yang patut disebut. Pertama, harga buku di Indonesia masih relatif mahal. Satu buku bermutu standar sekarang berharga sekitar 50.000 rupiah atau setara 5 liter beras! Di tengah mayoritas masyarakat yang masih bergulat dengan kepentingan untuk semata bertahan hidup, walhasil harga itu membuat buku menjadi kebutuhan sekunder atau tersier yang dikebawahkan dari kebutuhan pokok. Kedua, masyarakat kita sudah terlalu menghayati budaya audio-visual akibat selalu dibombardir dengan begitu banyak tayangan TV. Sebab, menonton TV memang lebih mudah dibandingkan membaca buku yang lebih menguras pikiran. Ketiga, menulis—kegiatan yang berkaitan langsung dengan membaca— sulit menjadi profesi yang mampu menafkahi dan menghidupi diri. Maksudnya, sulit bagi orang kebanyakan untuk bisa mengharapkan hidup layak semata dari menulis. Bayangkan saja, seorang penulis buku umumnya baru mendapatkan royaltinya enam bulan sekali dan itu pun sesudah dipotong pajak supertinggi sebesar 15 persen! Atau, penulis kolom opini di media massa perlu menunggu 2 minggu sampai dua bulan untuk mendapatkan honorarium dari tulisannya yang sudah dimuat di
surat kabar atau majalah. Memang, ada sejumlah kasus di mana seorang penulis dapat hidup berkecukupan. Sebut saja Habiburrahman El-Shirazy yang Ayat-ayat Cinta-nya terjual ratusan ribu eksemplar dan difilmkan. Ada juga Andrea Hirata yang Laskar Pelangi-nya mencetak tiras serupa dan sama-sama diangkat ke layar perak. Akan tetapi, beberapa kasus tersebut adalah pengecualian luar biasa. Nah, apabila menulis sulit diharap-
«
Koleksi perpustakaan umum mesti diperlengkap, suasananya dipernyaman, dan jam bukanya diperpanjang sehingga orang rela datang ke perpustakaan dan betah berlama-lama di sana.
»
kan sebagai sumber utama mata pencaharian, tentu logis bahwa kegiatan yang merupakan modal untuk menulis—yaitu membaca—jadi tidak menarik alias kurang seksi untuk digeluti. Makanya, bisa dimaklumi jika banyak orang memilih untuk menyebut menulis di Indonesia sebagai “kegiatan asketis intelektual”. Asketis karena menulis jadi lebih bersifat nonduniawi dan sepi ing pamrih (tidak mengharapkan tanda jasa). Kegiatan menulis disebut intelektual sebab menulis mensyaratkan pikiran bebas, wawasan luas, dan integritas (dengan tidak melakukan plagiasi misalnya). Solusi Konkret Beranjak dari ketiga hambatan di atas, ada beberapa solusi yang dapat ditempuh apabila kita ingin menggalakkan minat baca bangsa ini. Satu, hambatan mahalnya harga buku dapat disiasati jika penerbit, apalagi jika disubsidi oleh pemerintah dalam bentuk insentif pajak maupun insentif lainnya, berinisiatif menggalang penerbitan buku edisi murah. Dalam dunia buku internasional, edisi semacam itu disebut thrift edition. Biasanya edisi tersebut bersampul-wajah sederhana, berkertas tidak terlalu mewah, dan berisikan karya-karya klasik yang tidak memerlukan pengurusan hak cipta (copyrights). Hal yang penting, ongkos produksi bisa ditekan serendah mungkin demi melahirkan harga buku yang murah. Selain itu, hambatan harga buku tadi bisa pula diatasi dengan menggairah-
KORAN JAKARTA/GANJAR DEWA
kan kembali peran perpustakaan umum (public library). Koleksi perpustakaan umum mesti diperlengkap, suasananya dipernyaman, dan jam bukanya diperpanjang sehingga orang rela datang ke perpustakaan dan betah berlama-lama di sana. Sebagai model revitalisasi ini, kita bisa mencontoh India. Pada 2005, Kementerian Pendidikan Kerala, salah satu negara bagian di India, meluncurkan Gerakan Perpustakaan Baru yang memodernisasikan seluruh perpustakaan di sekolah-sekolah milik pemerintah maupun yang dibantu pemerintah. Total, terdapat 2.393 sekolah menengah atas dan 2.287 sekolah menengah pertama yang direvitalisasi oleh gerakan komprehensif yang melibatkan seluruh institusi pemerintah di tingkat lokal, LSM, klub-klub lokal, perbankan, asosiasi orang tua-guru, koperasi, media massa, dan penerbit buku (India: Bangkitnya Raksasa Baru Asia, 2007:181). Dua, rintangan budaya audio-visual dapat di-“jinakkan” dengan menggunakan instrumen TV itu sendiri untuk menggalakkan minat baca. Kita bisa meneladani, misalnya, saluran TV Smithsonian dan BBC di dunia barat sana yang konsisten memproduksi tayangan-tayangan film adaptasi karya klasik, film dokumenter, atau biografi tokoh-tokoh besar yang merangsang pemirsa untuk membaca versi cetak dari tayangan dimaksud. Dalam konteks Indonesia, TVRI sebagai Lembaga Penyiaran Publik (LPP) dapat memainkan peran strategis ini, tentu dengan sokongan penuh dari pemerintah. Tiga, halangan kurang menjanjikannya profesi penulis dapat dipecahkan dengan memberikan apresiasi yang lebih tinggi kepada kaum penulis. Sebagai awal, pemerintah bisa menurunkan pajak penulis dari 15 persen menjadi, katakanlah, 2,5 persen. Selain itu, pihak penerbit dan media massa juga seyogianya menggalang konsensus untuk merumuskan format pembayaran royalti atau honorarium yang lebih baik bagi penulis mereka. Berbekal ketiga solusi di atas, semoga bulan buku nasional ini dapat menjadi momentum bagi kita semua untuk mulai menggalakkan minat baca supaya bangsa ini dapat menjadi bangsa yang cerdas, berwawasan luas, unggul, lagi berkualitas. � Penulis adalah Sosiolog dan Magister Filsafat Universitas Indonesia.
PERADA
INFO BUKU
Bacaan Humoritas Filsafat Judul : Si Buta dari Gua Plato Penulis : Rif’an Anwar Penerbit : Kanisius, Yogyakarta Tahun : 1, 2011 Tebal : 158 halaman Harga : Rp30.000
M
endengar kata filsafat, banyak kalangan yang menganggapnya sebagai momok berpikir. Sulit dan susah dipahami. Namun beda dengan kajian filsafat yang dibawa dan disampaikan dalam buku berjudul Si Buta dari Gua Plato. Inti ajaran filsafat yang dibawa tak memusingkan bahkan menuai humoritas yang sarat dan elegan dengan isi pikiran para filosof yang melekat dalam bingkai setiap judulnya. Nampaknya, buku ini memang dihadirkan sebagai obat pembumian filsafat agar mudah dipahami siapa saja. Buku ini tersusun dari seratus anekdot filsafat yang berat namun ringan. Berat, dengan muatan filsafat yang dikandung, namun menjadi ringan karena dirangkai dengan bahasa anekdot yang menggelikan. Buku tanpa kata pengantar ini menjadikannya sarat dengan kaidah filsafat. Melalui gambar sampul buku, Rif’an memang secara simbolik menghadirkan cerita guyon yang sarat muatan. Lihat saja dari judulnya, Si Buta dari Gua Plato, diceritakan bila alegori pikiran Plato secara reget menanamkan kehidupan dunia bak kita hidup dalam gua. Manusia hidup berpaling dari cahaya, menatap dinding gua. Dari sana terlihat bayangan yang
« Buku ini memang dihadirkan sebagai obat pembumian filsafat agar mudah dipahami siapa saja.
»
disadur sebagai benda sebenarnya, namun, itu cuma bias bayang-bayang saja atau yang Plato sebut sebagai dunia Idea. Kemudian Plato menyeru; keluarlah! Lihatlah dunia yang sebenarnya. Hingga, ada seorang yang menyeru; ternyata sama saja gelap. Plato pun cukup heran, dan setelah ditelisik ternyata seorang tersebut adalah seorang buta, tentu saja di mana pun ia berada dunia akan tetap menjadi gelap (hlm 40-41). Setidaknya, seluruh jenjang pengenalan tokoh filsafat dengan pemikirannya tercatat dalam setiap sajian antologi anekdot ini. Mulai dari kaidah nalar logika yang dibawa Aristoteles, cogito ergo sum-nya Descartes, hingga wujud dekonstruksi Derrida tersaji apik dan mudah ditangkap. Ada
judul menarik, yakni “Filsuf Idol” yang menceritakan adanya diskusi sengit para filosof untuk memutuskan siapa filsuf yang paling tahu dan bijak. Dan Sokrates akhirnya terpilih sebagai pemenang karena ia tercatat sebagai satu-satunya filsuf yang tidak menulis buku. Melihat orang yang menulis buku adalah orang yang tahu segalanya atau tak tahu apa-apa karena orang yang tahu segalanya takkan pernah ada, jadi penulis buku sama halnya orang yang tidak tahu apa-apa, tak pelak Sokrates yang bukan penulislah yang dianggap paling tahu dan bijak (hlm 17). Alam bawah sadar kita terhadap identitas anekdot menjadi acuan katarsis pemahaman filsafat dalam buku ini. Sebagai penutup, “Karl Marx ke Madura” diceritakan Karl Marx sang protagonis proletar dan yang meneriaki tuhan sudah mati sedang berlibur ke Madura karena tertarik dengan substansinya. Akhirnya, pada suatu malam dia mampir di warung sate dan merasakan satenya besar-besar dan lezat. Tak pelak, hari kedua ia datang lagi. Namun berbeda dengan kemarin, kali ini satenya berukuran kecil. Setelah dia menanyakan kepada pedagangnya, ia tahu bila sate kemarin berasal dari daging sapi, dan daging kali ini berasal dari penunggangnya dalam ajang karapan sapi? � Peresensi adalah Muhammad Bagus Irawan, pegiat Idea Studies Fakultas Ushuluddin IAIN Walisongo Semarang.
Judul
: Oprah: Kisah Sesungguhnya Anak Miskin yang Berhasil Penulis : Kitty Kelley Penerbit : Gramedia Pustaka Utama Tahun : I, Mei 2011 Tebal : 623 halaman Harga : Rp120.000 Selama 25 tahun terakhir ini, belum ada orang yang lebih baik dan heboh dalam mengungkapkan rahasia selain Oprah Winfrey. Dalam acara talk show-nya yang paling berpengaruh dalam sejarah pertelevisian, dia menghadirkan tamutamunya, sering kali para selebritas terbesar di dunia, untuk menggali, menelanjangi, dan mengungkapkan pengakuan mereka, yang kadang menginspirasi sekaligus menghebohkan. Oprah pun berulang kali menyuguhkan kepada pemirsanya kisah hidupnya sendiri, membuka pelecehan seksual yang dialaminya di masa lalu, masalah berat badannya, hubungan asmaranya, kepercayaan spiritual, sumbangan amal, dan misinya yang berpengaruh terhadap keadaan dunia. Dan, dunia pun tahu Oprah, yang berasal dari keluarga miskin, berhasil membangun sebuah kerajaan media yang luar biasa mengagumkan. �
Pemimpin Redaksi: M Selamet Susanto Wakil Pemimpin Redaksi: Adi Murtoyo Asisten Redaktur Pelaksana: Adiyanto, Khairil Huda, Suradi SS, Yoyok B Pracahyo, Alma Silvana Hasiani Tobing. Redaktur: Antonius Supriyanto, Dhany R Bagja, Marcellus Widiarto, M Husen Hamidy, Sriyono Faqoth. Asisten Redaktur: Ade Rachmawati Devi, Ahmad Puriyono, Budi, Mas Edwin Fajar, Nala Dipa Alamsyah, Ricky Dastu Anderson, Sidik Sukandar. Reporter: Agung Wredho, Agus Supriyatna, Benedictus Irdiya Setiawan, Bram Selo, Citra Larasati, Dini Daniswari, Doni Ismanto, Eko Nugroho, Hansen HT Sinaga, Haryo Brono, Haryo Sudrajat, Irianto Indah Susilo, Muchammad Ismail, Muhammad Fachri, Muslim Ambari, Nanik Ismawati, Rahman Indra, Setiyawan Ananto, Tya Atiyah Marenka, Wachyu AP, Xaveria Yunita Melindasari, Yudhistira Satria Utama Koresponden: Budi Alimuddin (Medan), Noverta Salyadi (Palembang), Agus Salim (Batam), Henri Pelupessy (Semarang), Eko Sugiarto Putro (Yogyakarta), Selo Cahyo Basuki (Surabaya) Bahasa: Yanuarita Puji Hastuti, Fadjar Yulianto Desain Grafis: Yadi Dahlan. Penerbit: PT Berita Nusantara Direktur Utama: M Selamet Susanto Direktur: Adi Murtoyo. Managing Director: Fiter Bagus Cahyono Manajer Iklan: Diapari Sibatangkayu Senior Sales Manager: Andhre Rahendra Adityawarman Manajer IT: Parman Suparman Asisten Manajer Sirkulasi: Turino Sakti Asisten Manajer Distribusi: Firman Istiadi Alamat Redaksi/Iklan/Sirkulasi: Jalan Wahid Hasyim 125 Jakarta Pusat 10240 Telepon: (021) 3152550 (hunting) Faksimile: (021) 3155106. Website: www.
koran-jakarta.com E-mail: redaksi@koran-jakarta.com
Tarif Iklan: Display BW Rp 28.000/mmk FC Rp 38.000/mmk, Advertorial BW Rp 32.000/mmk FC Rp 40.000/mmk, Laporan Keuangan BW Rp 17.000/mmk FC Rp 32.000/mmk, Pengumuman/Lelang BW Rp 9.000/mmk, Eksposure BW Rp 2.000.000/kavling FC Rp 3.000.000/kavling, Banner Halaman 1 FC Rp 52.000/mmk, Center Spread BW Rp 35.000/mmk FC Rp 40.000/mmk, Kuping (Cover Ekonomi & Cover Rona) FC Rp 9.000.000/Kav/Ins Island Ad BW Rp 34.000/mmk FC Rp 52.000 Obituari BW Rp 10.000/mmk FC Rp 15.000/mmk, Baris BW Rp 21.000/baris, Kolom BW Rp 25.000/mmk, Baris Foto (Khusus Properti & Otomotif ) BW Rp 100.000/kavling
Wartawan Koran Jakarta tidak menerima uang atau imbalan apa pun dari narasumber dalam menjalankan tugas jurnalistik
MONDIAL
®
Sabtu
21 MEI 2011
Perdamaian Timur Tengah I Dunia Internasional Dukung Usulan AS
LINTAS NEGARA
Israel Tolak Penetapan Tapal Batas Tahun 1967 Otoritas Palestina menanggapi usulan Obama dengan hati-hati. Para petinggi Palestina masih akan meneliti usulan tersebut. YERUSALEM – Israel, Kamis (19/5), menolak seruan damai Timur Tengah dari Presiden Amerika Serikat (AS) Barack Obama yang meminta solusi Palestina-Israel didasarkan pada peta perbatasan sebelum Perang Enam Hari 1967. Solusi itu dapat membuat Israel kehilangan Yerusalem. Namun Israel mendapat dukungan dunia internasional, sementara Palestina masih menyikapinya dengan hati-hati. Dalam pidatonya di Kementerian Luar Negeri AS, Kamis (19/5), di Washington, Obama mendesak Israel dan Palestina berdamai dengan menjadikan peta perbatasan sebelum Perang Enam Hari tahun 1967 sebagai dasar penetapan wilayah kedua negara. Bila usulan ini diterima, konsekuensinya Yerusalem dan Tepi Barat lepas dari tangan Israel, sedang Palestina akan mencapai apa yang selama ini diimpikannya, yaitu menjadikan Yerusalem ibu kota negara. “Perbatasan Israel dan Palestina harus didasarkan pada garis tahun 1967 dengan kesepakatan menyeluruh antarkeduanya, sehingga garis perbatasan yang aman dan jelas dapat didirikan untuk kedua negara,” kata Obama. Obama juga menyatakan: “perdamaian abadi akan berlangsung antara dua negara untuk dua bangsa: Israel sebagai negara Yahudi dan rumah untuk bangsa Yahudi, dan negara Palestina sebagai rumah untuk bangsa Palestina, tiap negara saling menghormati hak untuk menentukan nasib mereka sendiri.” Usulan Obama langsung ditolak oleh Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu, dan dalam tempo hanya beberapa jam pasca Obama menyampaikan pidatonya. Netanyahu langsung terbang ke Washing-
Rencana wilayah pemisahan PBB 1947
Wilayah Yahudi Wilayah Palestina Laut Mediterania
1949-1967
PESHAWAR – Milisi Taliban, Jumat (20/5), menyerang konvoi kendaraan Konsulat Jenderal Amerika Serikat (AS) di Kota Peshawar, Pakistan bagian barat laut. Akibatnya, satu orang tewas dan 10 lainnya terluka. Ini merupakan serangan pertama terhadap AS sejak kematian Osama bin Laden, awal Mei ini. Juru bicara Kedutaan Besar AS untuk Pakistan, Alberto Rodriguez, menyatakan tak ada satu pun warga AS yang tewas maupun terluka akibat serangan tersebut. Korban tewas dan luka-luka semuanya warga Pakistan. Rodriguez juga menyatakan penyelidikan awal menunjukkan serangan dilakukan pelaku bom bunuh diri dengan menggunakan sepeda motor. “Ada serangan terhadap konvoi dua kendaraan dari kantor konsulat di Peshawar. Satu kendaraan terkena. Kami masih menyelidiki kejadian itu,” kata Rodriguez. Aksi bom bunuh diri ini merupakan serangan pertama Taliban terhadap warga AS atau pun warga negara asing lainnya sejak pemimpin jaringan teroris Al Qaeda, Osama bin Laden, berhasil dibunuh pasukan elite AS, 2 Mei lalu. � dng/AFP/I-1
Wilayah Yahudi Wilayah Palestina Laut Mediterania
Haifa
2000
Wilayah Yahudi Wilayah Palestina Laut Mediterania
Haifa
Wilayah Yahudi Wilayah Palestina Laut Mediterania
Haifa
Haifa
Tepi Barat
Tepi Barat Tel Aviv
Tel Aviv
Nablus
Tel Aviv
Nablus
Ramalah
Ramalah
Jerusalem
Ramalah
Bethlehem
Gaza
Gaza
Palestina
Bethlehem
Israel
Jordania
Mesir
SANAA – Perjanjian transisi demokrasi di Yaman hasil mediasi GCC (Gulf Cooperation Council) akan ditandatangani pada Minggu (22/5). Rancangan semula, transisi itu dijadwalkan pada bulan April dan terakhir hari Rabu (18/5). “Acara penandatanganan akan dilaksanakan pada Minggu di Sanaa,” terang Sultan al-Barakani, Asisten Sekretaris Jenderal KRU (Kongres Rakyat Umum), partai berkuasa Yaman. Rencana ini dibenarkan oleh seorang petinggi kubu oposisi yang minta namanya tidak disebutkan. Namun, GCC sendiri belum memberi konfirmasi. Perjanjian hasil mediasi 6 negara anggota GCC itu berisi usulan agar Saleh yang telah memimpin dengan tangan besi selama 31 tahun, mundur dari kekuasaannya dalam tempo satu bulan. Perjanjian itu juga berisi kesepakatan untuk melaksanakan pemilihan presiden baru, selambatnya dua bulan setelah pengunduran diri tersebut. Mediasi transisi Yaman dilakukan GCC untuk mengakhiri kekerasan berdarah dalam gelombang unjuk rasa prodemokrasi yang telah berlangsung di negara itu sejak Januari lalu. Semula, penandatanganan dilaksanakan bulan April, namun gagal setelah Saleh membatalkan niatnya pada menit-menit terakhir. � dng/AFP/I-1
Laut Mati
Israel
Jordania
Jordania Mesir
Gaza
Laut Mati
Israel
Transisi Kekuasaan Yaman
Jerusalem
Bethlehem
Laut Mati
Laut Mati
Nablus Ramalah
Jerusalem
Jerusalem
Bethlehem
Tel Aviv
Nablus
Jordania
Mesir
Mesir KORAN JAKARTA/REPIANTO
ton untuk meminta AS kembali berkomitmen pada ketetapan pada 2004. Ketetapan itu berisi dukungan negara adidaya itu pada eksistensi Israel berdasarkan garis pasca Perang Enam Hari 1967. Ketetapan tersebut dibuat oleh pemimpin AS kala itu Presiden George W. Bush, yang sempat menyatakan “pengembalian (Israel) sepenuhnya dan selengkapnya” ke perbatasan pada 1967 sama sekali “tidak realistis.” Dukungan Internasional Sementara otoritas Palestina menanggapi usulan Obama dengan hati-hati. Para petinggi Palestina menyatakan masih akan memeriksa secara teliti usulan tersebut. “Presiden (Mahmud) Abbas memutuskan memanggil seluruh jajaran pemimpin Palestina, untuk sesegera mungkin mengadakan rapat darurat dan berkonsultasi dengan negara-negara Arab untuk membahas pidato Presiden AS Barack Obama,” kata juru runding senior Palestina, Saeb Erekat. Di bagian lain, gerakan garis
IST
IST
Barack Obama
Benjamin Netanyahu
keras Hamas yang menguasai Jalur Gaza meminta AS membuktikan usulannya tersebut. Walau tidak mengakui eksistensi Israel, Hamas, sama seperti sebagian besar rakyat Palestina lainnya, juga ingin Yerusalem dapat menjadi ibu kota Palestina merdeka. “Apa yang perlu dilakukan Obama bukanlah menambah slogan, melainkan mengambil langkah-langkah konkret untuk melindungi rakyat Palestina dan negara-negara Arab,”
kata juru bicara Hamas, Sami Abu Zuhri. Tanggapan keras juga disampaikan oleh Iran, negara yang selama ini menjadi penyuplai dana bagi Hamas, sekaligus musuh bebuyutan AS. Kepala Dewan Keamanan Nasional Iran, Saeed Jalili, menyatakan AS harus mengakui bahwa tanah Palestina sepenuhnya milik bangsa Arab dan tetap tidak bisa dibagi pada Israel walau berdasar perbatasan 1967. Meskipun demikian, usul-
Pergolakan Libia
NATO Hancurkan 8 Kapal AL Libia TRIPOLI (AFP) – Serangan jet-jet tempur NATO, Jumat (20/5), menghancurkan delapan kapal angkatan laut Libia. Sejalan dengan serangan itu, Presiden Amerika Serikat Barack Obama memperkirakan orang terkuat Libia tidak akan terelakan untuk meninggalkan jabatannya atau dipaksa mundur dari kekuasaannya. Pemerintah Tripoli menyerang balik pernyataan presiden AS itu dengan menyebutnya sebagai “halusinasi”. Bahkan, Libia dengan tegas menyangkal laporan bahwa istri Khadafi dan anak perempuannya terbang ke Tunisia, dan membelotnya Menteri Perminyakan Shukri Ghanem. “NATO bersama koalisinya
Taliban Serang Konvoi Pejabat AS
Agresi Israel ke Wilayah Palestina 1946 -2000 Wilayah Palestina dan Yahudi 1946
melanjutkan serangan udara terhadap pasukan rezim Khadafi sepanjang malam. Sasaran serangan terhadap pasukan pro-Khadafi ini di pelabuhan Tripoli, Al-Khums dan Sirte,” tegas Laksamana Muda Russell Harding, Wakil Komandan NATO. “Semalaman, pesawat tempur NATO menghantam kapal perang pro-Khadafi, menghancurkan delapan kapal. NATO tidak memunyai pilihan lain, tetapi bertindak tepat untuk melindungi penduduk sipil Libia dan pasukan NATO di laut,” tambahnya Russel. Sebuah ledakan terdengar di ibu Kota Libia, Jumat (20/5), hanya beberapa jam setelah serangan ke pelabuhan di Tripoli yang masih menyisakan koba-
ran api menghanguskan kapalkapal perang itu. Harding menegaskan bahwa seluruh sasaran yang hancur adalah fasilitas militer. Tetapi menurut juru bicara pemerintah Libia, Missa Ibrahim, menuduh aliansi Barat itu berusaha menakut-nakuti perusahaan perkapalan internasional untuk tidak mendekati pelabuhan pemerintah Libia. “Apa pun kapal yang terkena serangan, jelas sebuah pesan yang dikirim NATO ke berbagai perusahaan perkapalan internasional untuk tidak mengirim kapal laut mereka ke Libia,” tegas Ibrahim kepada wartawan di Tripoli. Ibrahim juga menyinggung soal “halusinasi” prediksi Obama dalam pidatonya me-
ngenai Kebijakan AS terhadap Timur Tengah. “Obama masih terhalusinasi—ia percaya dengan kebohongan yang disebarkan oleh pemerintahan dan medianya ke seluruh dunia,” tegas Ibrahim. “Bukan Obama yang memutuskan kapan Moamar Khadafi meninggalkan Libia atau tidak. Hanya rakyat Libia yang memusutkan sendiri masa depan itu.” Dalam pidatonya itu, Obama mengatakan, “Waktunya untuk melawan Khadafi. Dia tidak menguasai negaranya. Oposisi sudah melegitimasi dan membentuk dewan pemerintahan sementara yang kredibel.” Di bagian lain, sebuah pertempuran baru pecah di Misrata. � eka/AFP/AR-1
an AS ini mendapat dukungan dunia internasional, termasuk Liga Arab. Sekretaris Jenderal Liga Arab, Amr Mussa, Jumat (20/5), mendesak AS untuk segera membuat berbagai kebijakan nyata berdasarkan usulan Obama. Dukungan juga disuarakan oleh Uni Eropa, Jerman, Polandia, dan Prancis. Obama menyampaikan usulannya ini di tengah membekunya putaran terbaru perundingan damai Palestina-Israel, yang sejak November 2010 terhenti setelah Israel meneruskan pembangunan pemukiman Yahudi di Tepi Barat dan Yerusalem Timur. Sementara Netanyahu sudah tiba di Washington Jumat pagi. Ia langsung bertemu dengan Presien AS Barack Obama untuk membahas masa depan timur Tengah terutama soal penetapan tapal batas menjelang berdirinya negara Palestina merdeka. Menurut salah seroang pejabat Israel yang ikut dalam rombongan ke AS, Washington tidak memahami ralitas yang dihadapi Israel saat ini. � dng/AFP/Rtr/I-1
China Kirim 50 Jet ke Pakistan BEIJING – China sepakat mempercepat pengiriman 50 jet tempur tipe JF-17 ke Pakistan, seiring upaya Pakistan mendekatkan dirinya ke China. Hal ini dilakukan setelah kerja sama pertahanan dengan Amerika Serikat (AS) terancam pascatewasnya Osama bin Laden. Kesediaan China ini dikabarkan oleh surat kabar AS, The Wall Street Journal, edisi Jumat (20/5), berdasarkan hasil wawancaranya dengan salah seorang pejabat tinggi Angkatan Udara Pakistan yang mendampingi kunjungan Perdana Menteri Yusuf Reza Gilani ke Beijing. Surat kabar ini mengabarkan China setuju mempercepat pengiriman jet-jet tempur itu. “Kami akan mendapat 50 jet lebih dahulu. Telah disetujui oleh Beijing, pengiriman jet-jet ini akan dipercepat,” kata pejabat yang minta namanya tak disebutkan. Hingga saat ini belum ada konfirmasi dari pemerintah Pakistan maupun China soal kesepakatan itu. JF-17 “Halilintar” adalah jet tempur buatan gabungan China-Pakistan yang program produksinya dimulai sejak 1999. Kasus tewasnya Osama bin Laden membuat banyak pejabat AS mengancam mencabut bantuan militernya untuk Pakistan. Pencabutan itu akan membuat kekuatan militer Pakistan melemah, terutama dalam menghadapi India. � dng/Rtr/I-1
FORMULIR BERLANGGANAN TANGGAL LAYANAN : Tanggal
Bulan
Tahun
NAMA : TEMPAT/TGL LAHIR : PENDIDIKAN : AGAMA :
HOBI :
ALAMAT : KOTA :
PROVINSI :
TELEPON RUMAH :
KANTOR :
HANDPHONE : PEKERJAAN : PERUSAHAAN : JABATAN : ALAMAT KANTOR : FAX :
E-MAIL :
SAAT INI BERLANGGANAN KORAN: 1. 2. 3.
Transisi Pemerintahan
Tentara Suriah Tembaki Demonstran DAMASKUS – Sedikitnya lima orang tewas setelah pasukan keamanan Suriah kembali menembaki pengunjuk rasa dengan peluru tajam, Jumat (20/5), dalam upaya meredam aksi massa prodemokrasi itu yang pada hari tersebut pecah di berbagai kota. Saksi mata menyatakan lima korban tewas itu sedang berdemonstrasi di Kota Homs dan di Desa Sanamein, wilayah Daraa, Suriah bagian selatan. Dua dari lima korban tewas tersebut masih berusia anak-anak. Insiden tersebut berlangsung di tengah unjuk rasa di berbagai kota dan desa wilayah Suriah, tepat setelah jam Salat
Jumat. Sama seperti hari-hari sebelumnya, mereka menuntut ruang gerak politik yang lebih bebas dan mundurnya Presiden Suriah Bashar al-Assad dari kekuasaan yang dipegangnya selama 11 tahun. Selain di Homs dan Daraa, demonstrasi antara lain pecah di kota pesisir Banias, dan di berbagai kota dan desa wilayah Suriah bagian timur laut, yaitu di Qamishli, Amuda, Derbasiyeh, dan di wilayah suku minoritas Kurdi, Ain Arab, dekat Aleppo, Suriah utara. Saksi menyatakan pasukan keamanan juga menembaki massa di Kota Banias, tempat terdapatnya ribuan peng-
unjuk rasa, termasuk wanita dan anak-anak. Mereka berteriak-teriak menuntut kebebasan dan rezim Assad menghentikan aksi pendudukannya di beberapa kota yang dalam dua bulan terakhir menjadi lokasi unjuk rasa tersebut. Tewasnya kelima pengunjuk rasa di atas dipastikan menambah panjang daftar korban tewas yang menurut berbagai kelompok aktivis hak asasi manusia, mencapai sedikitnya 857 orang dalam rangkaian unjuk rasa yang telah berlangsung selama dua bulan itu. Demonstrasi pada Jumat berlangsung di tengah makin kuatnya tekanan dunia inter-
nasional terhadap Assad untuk mundur dan memberi jalan bagi berlangsungnya demokrasi di Suriah. Amerika Serikat (AS), Rabu (18/5), telah menjatuhkan sanksi atas Assad dan belasan tokoh pemerintahan Suriah atas terus jatuhnya korban jiwa. Dalam pidatonya, Kamis (19/5), Presiden AS Barack Obama mendesak Assad untuk memilih antara memimpin berlangsungnya transisi demokrasi di Suriah atau mundur dari kekuasaannya. “Pemerintah Suriah harus berhenti menembaki demonstran dan mengizinkan unjuk rasa damai terus berlangsung,” tegas Obama. � dng/Rtr/AFP/I-1
5
PAKET BERLANGGANAN Bulanan
Rp 33.000
12 BULAN
Rp 350.000
PEMBAYARAN HANYA MELALUI REKENING
PT BERITA NUSANTARA
Bank Mandiri cabang Sarinah 103 000 48 815 26 Bank Permata cabang Menara Thamrin 400 11 888 23
HOTLINE TELP. (021) 319 355 33 FAX. (021) 315 4601 sirkulasi@koran-jakarta.com
6
Sabtu
21 MEI 2011
LINTAS WILAYAH Transjakarta Koridor II dan III Beroperasi Hingga Larut Malam JAKARTA – Badan Layanan Umum (BLU) Transjakarta menambah layanan bus Transjakarta hingga larut malam atau hingga pukul 23.00 WIB pada Koridor II (Pulo Gadung-Harmoni dan Koridor III (Pulo Gadung-Kalideres) mulai Jumat (20/5). Sebelumnya, kebijakan serupa telah diterapkan di Koridor I (Blok M-Kota) dan Koridor IX (Pinangranti-Pluit). Dalam penambahan layanan itu, BLU Transjakarta mengoperasikan masing-masing 6 bus. Tiga bus berangkat dari halte Pulo Gadung dan Kalideres, tiga bus dari Harmoni menuju Pulo Gadung dan Kalideres. Untuk jam pelayanan tiket di koridor II dan III terakhir di halte Pulo Gadung dan Kalideres pada pukul 23.00 WIB, sedang pelayanan penjualan tiket di Halte Harmoni dilakukan terakhir pada pukul 23.06 WIB. Kepala BLU Transjakarta M Akbar menjelaskan, pada Koridor II, bus larut malam ini melayani 9 halte dari 22 halte yang ada, sedang Koridor III melayani 9 halte dari 13 halte yang ada. Pada Koridor II dan III, waktu kedatangan bus direncanakan sekitar 10–15 menit sehingga tidak akan terjadi penumpukan penumpang di halte. � mza/P-2
Angin Kencang Terjang Bogor BOGOR – Hujan lebat disertai angin kencang dan petir di Bogor, Kamis (19/5) malam mengakibatkan sejumlah pohon tumbang. Di beberapa lokasi, sejumlah pohon tumbang itu menimpa dua buah mobil, satu unit sepeda motor, dan sejumlah rumah. Selain menumbangkan sejumlah pohon, angin juga mematahkan sebuah papan reklame dan pemancar radio milik Kecamatan Tanah Sareal. Lokasi pohon tumbang di antaranya di Jalan Sawojajar Kecamatan Bogor Tengah, dua pohon tumbang menutup jalan. Di Kecamatan Tanah Sareal ada empat lokasi yakni Jalan Haur Jaya, 2 satu pohon jebis mahoni menutup jalan dan menimpa sebuah mobil yang sedang parkir, pohon kedua menimpa beranda sebuah rumah warga. Di Jalan Pemuda, sebuah pohon jenis beringin berukuran besar tumbang menutup jalan sehingga akses Jalan Pemuda terputus sementara waktu. Lokasi berikutnya di Jalan Ahmad Yani, Kecamatan Tanah Sareal, pohon meranti tumbang menimpa dua mobil dan satu rumah warga. Sementara di Jalan Dadali Kecamatan Bogor Tengah menimpa sebuah rumah makan Herlay Devidson. Sementara itu, papan reklame yang tumbang terdapat di Jalan Sudirman dekat air mancur. Papan reklame miliki Adira tersebut patah akibat terjangan angin, beruntung patahannya tidak menimpa gerobak dagangan pedagang kali lima (PKL) yang berada persis di bawahnya. Sementara itu, Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika Stasiun Klimatologi Kelas I Dramaga Bogor, Jawa Barat, mengimbau masyarakat Bogor untuk mewaspadai hujan disertai angin kencang dan petir yang berpotensi terjadi selama bulan Mei 2011 ini. � Ant/P-2
MEGAPOLITAN
KORAN JAKARTA
®
Kebijakan Transportasi l DKI Bisa Keluarkan Perda Pembatasan Angkutan Berat
Gubernur Berhak Atur Lalu Lintas Jakarta Undang-undang No 32/2004 tentang Pemerintah Daerah memungkinkan Gubernur mengatur pembatasan operasional angkutan berat di tol dalam kota. JAKARTA – Pembatasan jam operasional kendaraan angkutan berat di tol dalam kota tetap dilanjutkan, meski Kementerian Perhubungan meminta Pemprov DKI untuk mencabut kebijakan tersebut. Sesuai UU No 32/2004 tentang Pemerintah Daerah, Gubernur DKI Jakarta berhak mengatur Jakarta sebagai kota yang nyaman bagi warganya. Gubernur DKI Jakarta Fauzi Bowo mengatakan, hal itu menanggapi permintaan dari Kementerian Perhubungan agar Pemprov DKI dan Polda Metro Jaya mencabut kebijakan pembatasan jam operasional angkutan berat di tol dalam kota. “Saya punya tugas untuk membuat ibu kota yang nyaman bagi seluruh warga, bukan hanya bagi kelompok tertentu,” kata Gubernur seusai upacara Hari Kebangkitan Nasional di Monas, Jakarta, Jumat (20/5). Fauzi Bowo menjelaskan, sesuai dengan UU No 32 Tahun 2004, daerah diberi kewenangan otonomi kecuali untuk lima urusan yang kewenangannya berada di pemerintah pusat. Lima kewenangan pusat itu yakni, politik luar negeri, keuangan (moneter dan fiskal), pertahanan dan keamanan,
KORAN JAKARTA YUDHISTIRA SATRIA
DUKUNG PEMBATASAN TRUK l Aliansi Masyarakat Jakarta (Amarta) melakukan aksi mendukung pembatasan truk masuk tol dalam kota di Bundaran HI, Jakarta, Jumat (20/5). Dalam aksi tersebut mereka menilai masuknya truk di tol dalam kota pada jam sibuk menjadi penyebab utama kemacetan. agama, dan peradilan. “Jadi saya berpegangan pada itu.” Ia menegaskan, selama ini, pihaknya tidak pernah melarang angkutan berat untuk melintas di jalan tol dalam kota. “Kami hanya mengatur dengan mengalihkan perjalanan angkutan berat tersebut. Dan itu sudah sesuai dengan permintaan warga Jakarta,” tegasnya. Ketika ditanya surat resmi dari Kemenhub tentang permintaan pencabutan kebijakan pembatasan angkutan berat di tol dalam kota, Gubernur mengatakan hingga saat ini pihaknya belum menerima permintaan resmi dari Kemenhub.
“Pak menteri (Menteri Perhubungan) belum ngomong kepada saya, tapi yang jelas kita akan melaksanakan apa yang jadi kesepakatan daerah,” katanya. Hal sama juga dikatakan Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Royke Lumowa yang mengaku belum menerima permintaan dari Kemenhub. Menurutnya, pembukaan tol dalam kota bagi truk adalah hal yang tidak mungkin dilakukan, mengingat selama ini ruas tol dalam kota selalu mengalami kemacetan. “Pembatasan truk di tol dalam kota tidak mungkin kami buka buat truk karena dengan mobil pri-
badi saja sudah padat, apalagi ditambah truk,” tegasnya. Dengan Perda Sementara itu, Pengamat Kebijakan Publik Andrinof Chaniago mengatakan, Pemprov DKI bisa mengeluarkan Perda tentang pembatasan operasional angkutan berat di dalam kota. Dengan dibuatnya Perda, kebijakan pembatasan itu memiliki dasar hukum yang kuat. “UU tentang Pemerintah Daerah memberikan kewenangan bagi Pemprov DKI untuk mengeluarkan kebijakan itu, demi kepentingan daerahnya,” kata dia. Namun, lanjutnya, sebelum
Perda tersebut dikeluarkan, Pemprov DKI harus melakukan kajian mendalam. Hasil kajian itu dapat dijadikan argumentasi pemprov ke pemerintah pusat, dalam hal ini Kemenhub. Andrinof menilai, jalur tol di DKI Jakarta sebenarnya bisa dikategorikan jalan provinsi karena bukan jalan umum dan bukan jalan penghubung negara. Dengan demikian, Pemprov DKI berhak untuk mengaturnya. Pengamat Transportasi Ellen Tangkudung menambahkan, pembatasan jam operasional angkutan berat di tol dalam kota butuh dasar hukum yang kuat agar tidak terjadi pro dan kontra. Ia mengakui bahwa jalan tol dalam kota saat ini statusnya adalah jalan nasional, sehingga yang berhak mengeluarkan kebijakan adalah Kemenhub. Akan tetapi, dengan UU No 32/2004 tentang Pemerintah Daerah memungkinkan Pemprov DKI mengeluarkan keputusan hukum (Perda) bagi kepentingan daerahnya sendiri. “Otonomi daerah memungkinan pemprov mengeluarkan kebijakan tersebut bila memenuhi kajian ilmiah tentang kebutuhan masyarakatnya,” jelasnya. Secara terpisah Menteri Negara BUMN Mustafa Abu Bakar menjelaskan, uji coba pembatasan jam operasional angkutan berat di tol dalam kota yang dilakukan Pemprov DKI dan Polda Metro Jaya bukan dicabut. Akan tetapi, hal tersebut akan dibahas kembali bersama-sama. “Kita akan evaluasi kembali, agar nantinya bisa dipermanenkan,” kata dia. � frn/mza/P-2
Terpaksa Naik di Atap karena Gerbong Tak Cukup
P
anas matahari baru saja menyengat kulit. Jam tangan menunjukkan pukul 8.15 WIB. Ratusan penumpang sudah berjubel memenuhi gerbong kereta api rel listrik (KRL) jurusan Bogor-Jakarta Kota di stasiun Manggarai, Jakarta Selatan. Melihat gerbong sudah penuh, sejumlah calon penumpang yang menunggu di stasiun langsung memanjat ke atas gerbong bersama ratusan penumpang lain dari Bogor dan Depok, Jawa Barat. Naik di atap kereta memang bukan pilihan tepat, tetapi memang karena terpaksa karena di dalam gerbong sudah penuh sesak. Begitulah ungkapan kekesalan yang keluar dari mulut Sunandar, 29 tahun, penumpang yang biasa naik di atap KRL jurusan Bogor-Jakarta Kota. Menurutnya, penuhnya KRL yang biasa ditumpangi menuju tempat kerja tidak ada bedanya dengan kereta binatang, yang tidak layak diisi oleh penumpang manusia. Bagaimana layak? Gerbong yang seharusnya diisi oleh 46 orang duduk dan 73 orang berdiri di jejali oleh 180 orang bahkan sampai 200 orang. Belum lagi sering terjadi perlakuan kurang menyenangkan yang biasa diterima oleh penumpang, seperti pencopetan dan pelecehan seksual bagi penumpang wanita. Sungguh tak manusiawi. Sunandar yang mengaku tinggal Cilebut, Bogor, Jawa Barat, ini mengaku memilih naik di atas gerbong karena frekuensi kereta dan gerbong, khususnya pada jam sibuk atau pukul 6.30 hingga 7.30 WIB, masih sedikit atau belum memadai. Ketika disinggung apa dirinya membayar karcis, pria tambun ini langsung merogoh kantongnya dan memperlihatkan karcis yang dibeli di loket seharga 2.500 rupiah, yang merupakan tarif KRL Ekonomi jurusan Bogor-Jakarta Kota. Office boy di salah satu perkantoran di daerah Saharjo, Jakarta Selatan, ini mengaku bahwa kereta api adalah transportasi yang sesuai dengan
FOTO ANTARA/JAFKHAIRI
PENUMPANG KRL l Penumpang KRL Jabodetabek duduk di atap gerbong di Stasiun Citayam, Depok, Jawa Barat, beberapa waktu lalu. Banyaknya penumpang yang naik di atap kereta karena keterpaksaan akibat terbatasnya gerbong . pendapatannya yang hanya 1 juta rupiah tersebut. Selain itu, kereta api juga merupakan mode tercepat yang bisa digunakan menuju tempat kerjanya, dibanding angkutan umum lainnya. Ia merinci, dengan menggunakan KRL Ekonomi biaya transportasi yang dikeluarkan tak lebih dari 10 ribu rupiah per hari. Sementara jika menggunakan bus dari rumahnya di daerah Cilebut, Bogor, ke kantornya menghabiskan biaya hingga 25 ribu hingga 30 ribu rupiah. “Lebih irit,” ujar pria yang baru menikah April lalu itu. Di samping itu, waktunya juga lebih cepat. Jika menggunakan kereta api hanya memerlukan waktu 30 menit. Akan tetapi, jika menggunakan bus bisa sampai 2 atau 3 jam, bahkan bisa lebih jika jalan sedang macet parah seperti hari Senin. Secara sadar, Sunandar menyadari bahwa pilihannya naik ke atas gerbong adalah hal yang membahayakan keselamatannya. Tetapi hal itu terpaksa ia lakukan, sebab jika tidak menggunakan kereta api maka dirinya akan terlambat sampai di kantor. Apalagi kantornya juga menerapkan kebijakan karyawan yang terlambat datang dikenakan sanksi berupa pemotongan upah. Terkait dengan ancaman hukuman bagi penumpang di
atap gerbong jika tertangkap, Sunandar mengatakan hal tersebut bukan solusi penertiban yang efektif dan tidak manusiawi. Tindakan penyemprotan dan penggunaan alat yang disebut barrier atau pembatas bukan solusi tepat dan sangat tidak manusiawi. “Coba bayangkan jika penumpang kena barrier, pasti jatuh dan mati. Apakah itu kebijakan yang manusiawi?,” ungkapnya dengan kesal. Menurutnya, hal yang harus dilakukan oleh PT KAI bukannya memberikan sanksi maupun membatasi penumpang. Seharunya, PT KAI menambah armada dan gerbong sehingga para penumpang bisa lebih banyak terangkut. Dengan ditambahnya gerbong, secara otomatis tidak ada lagi penumpang yang naik di atap gerbong. “Sebenarnya, kita-kita ini tak ingin naik di atap kereta jika gerbongnya ada atau mencukupi. Kita sadar naik di atap kereta berbahaya. Tapi, lagi-lagi ini kita lakukan karena terpaksa karena gerbong yang ada tak memadai,” kata dia sambil menunjuk penumpang lain yang juga sering naik di atap kereta. Oleh karena itu, Sunandar menyarankan agar PT KAI secepatnya menambah jumlah gerbong dan frekuensi keberangkatan. � muhammad zaki alatas/P-2
KORAN JAKARTA
SPORT
®
Sabtu
21 MEI 2011 ANTARA/PUSPAPERWITASARI
China Favorit Juara Piala Sudirman QINGDAO – Denmark dan Korea Selatan (Korsel) berpotensi menjegal dominasi tuan rumah sekaligus favorit juara China di ajang Piala Sudirman, sedang Indonesia tidak terlalu diperhitungkan pada turnamen bulu tangkis beregu campuran yang mulai berlangsung di Qingdao, China, Minggu (22/5) besok. China sangat berambisi merebut kembali lambang supremasi bulu tangkis beregu itu untuk keempat kalinya. Apalagi acara ini juga digelar di Qingdao, sebuah kota yang terletak di timur laut negeri “Tirai Bambu” tersebut. China dalam satu dasawarsa terakhir memang begitu dominan di kejuaraan bulu tangkis. Lin Dan dan kawan-kawan bahkan hampir selalu meraih gelar di berbagai turnamen bulu tangkis yang diikutinya. Diperkirakan hanya Korsel dan Denmark yang memiliki kekuatan untuk menyaingi keperkasaan China di final nanti. Selain tim Asia, Denmark saat ini memang sedang tumbuh menjadi kekuatan yang luar biasa. Pemain-pemain negara itu juga tengah mengincar banyak gelar di berbagai kejuaraan dunia. Target utama mereka tentu saja meraih hasil maksimal di Olimpiade London yang akan digelar pada 2012 mendatang. Pengamat bulu tangkis Raphael Sachetat mengatakan, peluang China untuk menjadi juara di Piala Sudirman sangatlah besar dan susah disaingi oleh tim negara mana pun. “Saya melihat China bakal juara. Bermain di kandang (negara sendiri) tentu akan menjadi keuntungan tersendiri dan memotivasi pemainnya untuk menang. Tapi tampaknya tidaklah semudah yang mereka lakukan dua tahun lalu,” ujar Sachetat. Faktor Lin Dan yang saat ini tidak lagi menjadi pebulu tangkis peringkat satu dunia akan berpengaruh terhadap permainan China secara tim. Apalagi dalam beberapa turnamen beregu, dia sering dikalahkan pebulu tangkis nomor satu dunia asal Malaysia, Lee Ching Wei. Sejak pertama kali digelar pada 1989, Piala Sudirman sendiri baru tiga negara yang bisa merebutnya, yakni China, Korsel, dan Indonesia. Namun, tahun ini Malaysia dan Indonesia bukanlah ancaman bagi China untuk mempertahankan kembali Piala Sudirman. “Tunggal putri China bisa saja dikalahkan Korsel seperti yang terjadi dua tahun lalu. Sementara untuk ganda mereka sulit tertandingi,” ulas Sachetat. Sementara untuk Denmark, Sachecat menilai kalau tim dari Eropa tersebut punya peluang mencapai semifinal. “Denmark punya peluang bagus untuk mencapai semifinal jika Tine Baun dan Peter Gade bermain bagus. Ganda campuran mereka juga sangat kuat, demikian juga ganda putra,” sambungnya. Untuk Korsel, tim Negeri Ginseng tersebut terbukti kuat saat tampil beregu. “Korsel selalu kuat dalam permainan beregu. Pada 2003, mereka mengalahkan China dan ini mungkin saja terjadi,” ujarnya. Gelaran Piala Sudirman kali ini diikuti 33 tim yang dibagi dalam empat grup. Indonesia berada di grup B bersama Rusia dan Malaysia, sedang tuan rumah China masuk grup A bersama Jerman dan Jepang. Denmark yang diunggulkan di posisi kedua berada di Grup D bersama Inggris dan Korsel. Unggulan keempat, Taiwan di Grup C bersama Thailand dan India.� ben/AFP/S-1
Lin Dan Vera Zvonareva
Mark Webber REUTERS/SUSANA VERA
Webber Dominasi Sesi Latihan Bebas GP Spanyol
Sananta Yakin Jinakkan Babel Jakarta Sananta optimistis mampu menjinakkan Palembang Bank Sumsel Babel di final Proliga 2011. Di musim ini, Sananta hanya sekali menelan kekalahan dari wakil luar Jawa itu, selebihnya menang. JAKARTA – Sampoerna Hijau Voli Proliga 2011 memasuki babak final. Setelah melalui 108 pertandingan, Proliga 2011 akan menggelar empat pertandingan puncak untuk menentukan tim bola voli profesional terbaik di Indonesia di Senayan, Jakarta, Minggu (22/5). Di bagian putra, tim Jakarta Sananta akan ditantang tim kuat Palembang Bank Sumsel Babel untuk menentukan peringkat pertama. Sedangkan di sektor putri, Jakarta Popsivo Polwan berambisi mematahkan dominasi Jakarta Electric PLN. Voli Proliga 2011 menghadirkan kejutan besar setelah beberapa tim kuat tersingkir secara dramatis. Setelah hanya menempati peringkat 3 dan 4 klasemen akhir babak penyisihan, tim Jakarta Sananta dan Palembang Bank Sumsel Babel yang kurang difavoritkan justru bakal saling jegal di final. Di sektor putri, Jakarta Popsivo Polwan yang tampil dengan kekuatan baru, untuk pertama kalinya mampu menembus babak empat besar (Final Four) dan menjadi satu-satunya tim yang pernah mengalahkan Jakarta Electric PLN pada musim ini. Direktur Proliga Hanny S Surkatty mengungkapkan, pertarungan di partai puncak nanti benar-benar akan menjadi puncak dari perhelatan Proliga tahun ini. “Karena ini final, kita mengharapkan akan terjadi pertarungan
yang menarik dari empat tim yang berusaha menjadi yang terbaik,’’ ujar Hanny. Menurut dia, perjalanan keempat tim menuju final tentunya tidaklah mudah. ”Kalaupun harus diperhatikan, mungkin persoalan mental saja karena bagaimana pun, nanti itu adalah perebutan gelar juara,” ucap dia. Selain empat tim tersebut, pada babak final nanti juga akan bertanding empat tim yang akan memperebutkan posisi 3 dan 4, yakni Gresik Petrokimia melawan Jakarta TNI AU (putri) dan Surabaya Samator melawan Jakarta Electric PLN (putra). Jadwal pertandingan keempat tim tersebut direncanakan lebih awal dibandingkan keempat tim yang akan berebut gelar juara. ”Pokoknya, pertandingan nanti akan menjadi momen istimewa karena ada tim-tim yang untuk pertama kali berhasil lolos ke partai puncakdi proliga ini,”demikian ungkapnya. Menghadapi partai final besok, kubu Jakarta Sananta optimistis mampu menjinakkan rivalnya, Palembang Bank Sumsel Babel. “Buat kami, tim yang masuk final adalah yang terbaik. Palembang Bank Sumsel Babel adalah tim yang bagus. Menghadapi final, persiapan kami sebenarnya sama saja. Hanya saja, kekurangan kami di blok dan receive menda-
pat perhatian yang lebih besar. Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi open spiker yang dimiliki Palembang Bank Sumsel Babel,” jelas manajer tim Jakarta Sananta, Ade Kelana. Ini merupakan final ke-3 bagi Jakarta Sananta. Jakarta Sananta terakhir kali menjuarai Proliga pada 2008, setelah di final mengalahkan Jakarta BNI Taplus. Sebaliknya, bagi Palembang Bank Sumsel Babel, ini merupakan sukses kali pertamanya menembus babak final sejak keikutsertaannya pada 2009. Asisten Manajer Palembang Bank Sumsel Babel, Hidayat, yakin timnya bakal memenangkan Proliga tahun ini. “Kami memenangi babak penyisihan putaran pertama dan kami lolos ke babak Final Four dengan meyakinkan. Ada beberapa kekurangberuntungan yang kami alami selama Final Four, namun nyatanya kami berhasil mencapai Final. Pada laga pamungkas nanti, kami yakin dapat mengalahkan Jakarta Sananta, seperti yang kami lakukan pada laga pembuka,” ujar Hidayat. Pertemuan Jakarta Sananta melawan Palembang Bank Sumsel Babel ini seolah-olah merupakan partai ulangan perebutan peringkat ketiga pada musim 2010. Di musim ini, dari rekor pertemuan keduanya, Palembang Bank Sumsel Babel hanya berhasil memenangkan pertemuan pertama. Selebihnya, Jakarta Sananta menyapu bersih kemenangan. Patut Waspada Tim Putri Jakarta Electric PLN yang akan tampil untuk keenam kalinya di babak final sepanjang keikutsertaannya sejak 2004 dan telah 2 kali mengoleksi juara I, yaitu pada 2004 dan 2009, patut waspada menghadapi
BERTEMU DI FINAL I Pemain Jakarta Sananta Erwin Rusni (tengah) dan Joko Murdianto mengeblok smes Agung S dari Palembang Bank Sumsel Babel pada laga putaran II Final Four Voli Proliga 2011 di Senayan, Minggu (15/5) lalu. Jakarta Sananta dan Bank Sumsel bakal saling berhadapan di final, Minggu (22/5). Jakarta Popsivo Polwan. Popsivo Polwan merupakan tim pertama yang mampu mengalahkan Jakarta Electric pada putaran pertama babak empat besar (final four), kendati di putaran terakhir mampu dibalasnya. Pelatih Jakarta Popsivo Polwan Anshori mengungkapkan persiapan timnya menghadapi tim putri Jakarta Electric PLN. “Beberapa hari ini kami belajar dari evaluasi kekurangan tim. Latihan ekstra terutama difokuskan untuk latihan fisik, agar anak-anak tetap semangat dan termotivasi, terutama setelah kekalahan kemarin. Kami ingin pemain bermain lepas,” ujar Anshori” Menurut mantan pelatih tim putri Jakarta BNI 46 pada musim 2010 itu, apresiasi pantas diberikan kepada Jakarta Popsivo Polwan yang tahun ini memenuhi targetnya untuk menembus babak Final Four, sejak keikutsertaannya pada 2007 dan sekaligus meraih tiket final. Jakarta Popsivo Polwan lolos ke final dengan prestasi yang cukup membanggakan, meski pada klasemen akhir harus puas di urutan dua di bawah calon lawannya di final, Jakarta Electric PLN. Asisten pelatih Jakarta Electric PLN Luciana Taroreh mengaku timnya saat ini dalam kondisi baik dan siap bertanding. Pihaknya berharap anak asuhnya bisa bermain maksimal dan optimal. “Semua tim pasti ingin menang. Jadi, semuanya harus dipersiapkan dengan baik,” ucapnya, saat dikonfirmasi. Jakarta Electric PLN yang tahun ini bermaterikan pemain campuran, baik senior dan junior, cukup dominan selama gelaran Proliga. Dua pemain asingnya, yaitu Mengya dan Amporn, sering menjadi penentu kemenangan. � ucm/S-1
REUTERS/BAZUKI MUHAMMAD
Tour de Singkarak 2011 Lewati 12 Daerah JAKARTA – Sebanyak 225 pebalap dari luar dan dalam negeri bakal adu cepat di Tour de Singkarak (TdS) 2011 yang digelar pada 6-12 Juni mendatang. Kegiatan yang merupakan gabungan antara pariwisata dan olah raga (sport tourism) ini resmi diluncurkan oleh Menteri Kebudayaan dan Pariwisata, Jero Wacik di Jakarta, Jumat (20/5). “Penyelenggaraan Tour de Singkarak 2011 merupakan bukti citra pariwisata Indonesia khususnya Sumatra Barat diterima dengan baik oleh dunia internasional,” kata Jero Wacik saat peluncuran bersama Gubernur Provinsi Sumatera Barat, Irwan Prayitno. Dijelaskannya, acara yang sudah menjadi agenda tahunan dari Union Cycliste Internationale itu diikuti oleh tim pebalap internasional. “Selain itu juga dihadiri pelancong mancanegara yang ingin turut menyaksikan lomba dan menikmati keindahan kekayaan alam dan budaya Sumatera Barat,” katanya. Tour de Singkarak (TDS) 2011
7
akan melombakan 7 etape dengan jarak total 739,3 km dan melewati 12 kabupaten/kota di Sumatra Barat. Ketujuh etape tersebut adalah Etape 1 Padang, Etape 2 Padang-Sicincin-Pariaman, Etape 3 Pariaman-Bukittinggi, Etape 4 Bukittinggi-Lembah Harau, Etape 5 Payakumbuh-Sawahlunto, Etape 6A Sawahlunto-Istana Basa Pagaruyung, Etape 6B Istana Pagaruyung-Padang Panjang, Etape 7A Padang Panjang-Danau Kembar, dan Etape 7B Danau Kembar-Danau Singkarak. Sebanyak 12 kabupaten/kota yang terlibat dalam perhelatan itu adalah Padang, Pariaman, Padang Pariaman, Agam, Bukittinggi, Sawahlunto, Solok, Kota Solok, Payakumbuh, Padang Panjang, Tanah Datar, dan Kabupaten 50 Kota. Even yang memerebutkan hadiah 750 juta rupiah itu diikuti oleh 15 tim dari 15 negara meliputi Jepang, China, Iran, Indonesia, Filipina, Australia, Malaysia, Belanda, Inggris, Taipei, Selandia Baru, Irlandia, Rusia, Kirgistan, dan Spanyol. Sementara itu, Indo-
ANTARA/ANDIKA WAHYU
DIIKUTI 15 NEGARA I Rombongan pebalap melaju saat etape 3 B Tour de Singkarak (TdS) tahun lalu. TdS 2011 akan digelar pada 6-12 Juni dengan diikuti 225 pebalap dari 15 negara. nesia sendiri menurunkan 11 tim nasional yakni Tim Araya Indonesia, Customs Cycling Klub, Polygon Sweet Nice, Putra Per-
juangan, Tirta Cycling Team, BBC Pessel, United Bike Kencana, Nugens ISSI Jakarta, Pengprov ISSI Sumbar, Prima Utama, dan Prima
Muda Indonesia. Sampai saat ini, kesiapan dari segi partisipasi peserta, menurut Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Sumatra Barat Burhasman, sudah berjalan. “Ada 225 pebalap yang berasal dari tim luar dan dalam negeri ikut berpartisipasi dalam TdS 2011 kali ini. Para pebalap tersebut terdiri dari 15 tim luar negeri dan 10 tim dalam negeri,” ujar Burhasman. Sementara itu, Dirjen Pemasaran Kemenbudpar Sapta Nirwandar menambahkan lokasi finis yang dipilih adalah Danau Singkarak yang berpanorama indah. Sebuah kapal pesiar akan disiapkan untuk membawa peserta berpesiar seusai lomba. Kemajuan lain pada penyelenggaraan kali ketiga ini adalah mengundang Amaury Sport Organization (ASO) yang merupakan penyelenggara Tour de France. Dengan adanya ASO tersebut diharapkan akan memberikan masukan untuk penyelenggaraan Tour de Singkarak tahun-tahun berikutnya. � ben/S-1
BARCELONA - Tim Red Bull Racing mendominasi sesi latihan bebas pertama dan kedua GP F1 Spanyol yang berlangsung di sirkuit Catalunya, Barcelona, Jumat (20/5). Mark Webber tampil menjadi yang tercepat pada latihan bebas pertama dan kedua. Ia mencatat waktu terbaik dengan catatan waktu terbaiknya 1 menit 22, 470, lebih cepat dibanding latihan bebas pertama 1 menit 25,142 detik untuk satu putaran sepanjang 4,655 km. Pebalap asal Australia itu lebih cepat 00,039 detik dari pebalap McLaren, Lewis Hamilton, yang berada di peringkat kedua, sedang Sebastian Vettel harus puas finis di posisi ketiga. Pada pertengahan sesi ini, duo Red Bull yang menggunakan ban lunak tampil cukup dominan dengan keunggulan hampir dua detik. Akan tetapi, ketika McLaren juga menggantinya dengan ban serupa gap mulai dekat dan Hamilton akhirnya bisa berada di antara duo Red Bull tersebut. Posisi empat ditempati pebalap McLaren Jenson Button yang terpaut 0,7 detik dari Webber. Posisi selanjutnya ditempati pebalap Ferrari, Fernando Alonso, yang lebih lambat 0,3 detik, dan berada di depan duo Mercedes GP, Nico Rosberg dan Michael Schumacher. Pada setengah jam pertama, baik Alonso dan Hamilton sudah menikmati keberadaannya di posisi atas ketika menggunakan ban keras sebelum menggantinya dengan ban lunak. Pada balapan seri kelima ini, Pirelli membawa ban kompon keras baru. Ban berkompon keras dan lunak disediakan untuk balapan, termasuk jenis terkerasnya. “Sejak rangkaian awal tahun ini, kami terus melakukan evolusi terhadap ban dan Barcelona menjadi kesempatan pertama untuk menjajalnya,” sebut Paul Hembery dari Pirelli. Dalam sesi latihan ini, para pebalap diberi kesempatan memakai DRS, termasuk saat kualifikasi. � ben/Rtr/S-1 HASIL LATIHAN BEBAS II No Pebalap
Tim
Waktu
1
Mark Webber
RBR-Renault
1:22.470
2
Lewis Hamilton
McLaren-Mercedes 1:22.509
3
Sebastian Vettel
RBR-Renault
4
Jenson Button
McLaren-Mercedes 1:23.188
5
Fernando Alonso Ferrari
1:23.568
6
Nico Rosberg
Mercedes
1:23.586
7
M Schumacher
Mercedes
1:23.981
8
Felipe Massa
Ferrari
9
Kamui Kobayashi Sauber-Ferrari
1:24.290
10
Nick Heidfeld
1:24.366
Renault
1:22.826
1:24.278
Carlin Agustia ANTARA/PUSPAPERWITASARI
Pengda Persani DKI Gelar Invitasi Senam Nasional JAKARTA – Sejumlah klub dan pengurus daerah (pengda) akan mengikuti invitasi senam nasional yang digelar Pengda Persani DKI Jakarta, pada 20-22 Mei di Hall Senam Raden Intan, Buaran, Jakarta Timur. Klub di DKI yang akan ambil bagian antara lain, Makmoerni (Jakarta Selatan), Gavrila (Jakarta Pusat), Jak’05, serta Supreme dari Jakarta International School, Jakarta Selatan, sedangkan dari luar DKI antara lain Sparta (Samarinda), SGC (Surabaya), Petro (Gresik), Pioneer (Jambi), serta Citra Indah (Bandung). Invitasi ini mempertandingan sejumlah nomor yang dibagi dalam tiga kategori usia yakni 6-8 tahun, 9-11 tahun, dan 13-14 tahun. Untuk nomor artistik putri, nomor yang akan dipertandingkan adalah meja lompat, palang bertingkat, balok keseimbangan, dan senam lantai. Berdasarkan rilis yang diterima, pihak panitia mengatakan tujuan inivitasi ini untuk memasalkan olah raga senam di Tanah Air, dan di DKI pada khususnya. Tim SGC dari Surabaya akan mengirimkan 17 pesenam yang tergabung dalam Pemusatan latihan cabang olah raga (Puslatcab) KONI Kota Surabaya untuk berlaga dalam invitasi senam yang akan diikuti klub, pengurus cabang, dan pengurus provinsi seluruh Indonesia di Jakarta tersebut. Dua pelatih senam dan tujuh belas atlet senam Kota Surabaya yang akan berlaga dalam invitasi tersebut terdiri dari dua disiplin saja, yaitu artistik putri dan ritmik, sedang pesenam artistik putra dan aerobik gymnastic hanya diperuntukkan khusus di lingkungan pesenam DKI Jakarta. � AR-1
KORAN JAKARTA
8
SPORT
Sabtu tu
21 MEI EI 2011
KORAN JAKARTA/M FACHRI
BINTANG B INTANG
Eden Hazard REUTERS/PASCAL ROSSIGNOL
Eden Hazard
Kejar Gelar
K
esuksesan Lille yang selangkah lagi dinobatkan sebagai jawara Liga Prancis, menjadi berkah bagi para penggawanya, termasuk Eden Hazard. Gelandang berusia 20 tahun tersebut dianggap sebagai salah satu kunci sukses “Les Dogues” musim ini. Tak heran jika pria asal Belgia itu menjadi incaran klub-klub papan atas Eropa. Bahkan salah satu raksasa Premier League, Liverpool, sudah mengajukan penawaran resmi untuk memanfaatkan jasanya. Namun, Hazard belum bersedia untuk membicarakan sejumlah tawaran tersebut, dan lebih fokus untuk membawa Lille menjuarai Ligue 1 yang ketiga kalinya. “Saya hanya memikirkan bagaimana memenangkan liga dan kami nyaris meraihnya. Saya belum memikirkan tentang transfer. Saya sudah melakukan kontak (dengan beberapa klub), tetapi penasihat serta klub saya yang mengontrolnya,” ujar Hazard seperti dilansir Sky Sports, Jumat (20/5). Saat ini, Lille memang berada di ambang jawara. Syaratnya, klub tersebut tidak boleh kalah saat menyambangi markas Paris Saint Germain, Minggu (22/5) dini hari WIB. Dengan begitu, torehan poin Lille tak mungkin lagi dikejar pesaing terberatnya, Olympique Marseille. � Rtr/AFP/S-2
Kongres Ungkap Pelarangan FIFA Kendati K endati dilarang dilarang maju maju dalam dalam kongres kongres kali kali ini, ini, F IFA m enegaskan G eorge T oisutta d an A rifin FIFA menegaskan George Toisutta dan Arifi P anigoro m asih b isa m encalonkan d iri d alam Panigoro masih bisa mencalonkan diri dalam pemilihan periode berikutnya. JAKARTA – Keinginan kelompok perubahan untuk mendapatkan jawaban terkait tidak diperbolehkannya dua kandidat mereka, George Toisutta dan Arifin Panigoro, melaju ke Kongres PSSI, akhirnya terungkap. Keduanya dilarang maju karena dianggap sebagai pemicu karutmarut yang terjadi pada tubuh PSSI selama ini. Alasan itu terlontar dari Direktur Keanggotaan dan Pengembangan Asosiasi FIFA, Thierry Regenass, saat diminta bicara dalam forum kongres oleh Ketua Komite Normalisasi, Agum Gumelar, di Grand Ball Room, The Sultan Hotel, Jakarta, Jumat (20/5). “Langsung dan tidak secara langsung, empat orang ini telah memecah belah PSSI. Maka kami menginginkan yang baru secara langsung dan tidak langsung,” ujar Regenass. Selain itu, Regenass juga menjelaskan Arifin juga tidak dapat maju karena keterlibatannya
dalam Liga Primer Indonesia. Akibat LPI, PSSI mengeluarkan sanksi kepada Arifin sejak Januari. Dasar ini yang dinilai menjadikan Arifin tidak boleh maju. “Liga ini di luar PSSI. Satu hal dasar, FIFA menghormati statuta setiap federasi. Makanya, karena LPI berada di luar PSSI, dia tidak boleh maju,” jelas Regenass. Walau tidak dapat maju dalam kongres PSSI saat ini, Regenass menegaskan kedua kandidat masih dapat mengajukan diri pada kongres berikutnya, yakni saat masa jabatan Ketua Umum PSSI 2011-2015 berakhir. “Ini bukan akhir segalanya. Empat tahun lagi mereka bisa maju,” ucap Regenass. Sayang, keinginan Regenass untuk membawa pulang hasil yang memuaskan dari Jakarta seperti keinginan Presiden FIFA Sepp Blatter tidak terjadi. Kongres yang seharusnya memilih ketua umum, wakil ketua umum, dan anggota komite eksekutif
LIGA SPANYOL Sabtu (21/5)-Minggu (22/5) vs
Barcelona
TVONE PUKUL 01.00 WIB Real Madrid
vs
Almería
Hércules
vs
Sporting Gijón
Osasuna
vs
Villarreal
GOAL TV1 PUKUL 03.00 WIB Real Sociedad
vs
Getafe
Espanyol
vs
Sevilla
Levante
vs
Real Zaragoza
TVONE PUKUL 03.00 WIB Deportivo
vs
Valencia
Racing Santander
vs
Athletic Bilbao
Mallorca
vs
Cendrawasih Papua
vs
Bintang Medan
INDOSIAR PUKUL 14.30 WIB Bogor Raya
vs
Medan Chiefs
Bali Devata
vs
Aceh United
Minangkabau FC
vs
Manado United
Solo FC
vs
PSM Makassar
ID
DR
MA
(
-2 4-4
RIA
ME
AL
Ronaldo
)
4-1
(5-
Míchel Henrique
Ortiz
KORAN JAKARTA/TYA MARENKA
Thierry Regenass
Sport (CAS) atau pengadilan olah raga saat mengaji gugatan para pemilik suara pro perubahan, pengacara Patrick Mbaya terus mendesak CAS untuk memperbarui keputusannya. Hal ini diungkapkan Mbaya saat berada di arena kongres PSSI. “Saya menulis kepada CAS atas kesalahan yang mereka lakukan. Saya tak tahu apakah mereka akan mengulang keputusan itu. Satu hal soal keputusan terhadap klien saya (GT dan AP) tidak berubah,” kata Mbaya. Sehari sebelumnya, Mbaya sempat memicu kontroversi ketika melakukan dua kali pernyataan pers. Ini dikarenakan CAS mengeluarkan surat keputusan
Juanito Adebayor
Oezil
Uche Xabi
Marcelo
Diarra
Drogba
Pepe Casillas
Carvalho
Di Maria Ramos
Pellerano Corona
Rodriguez Piatti
bukukan 38 gol, sama seperti torehan Sanchez. Sebelumnya, pada musim 1950-1951, pemain Athletic Bilbao, Telmo Zarra, juga melakukan hal serupa. Dan kini, rekor tersebut sangat mungkin dipecahkan oleh Ronaldo saat “Los Merengues” melakoni partai terakhir kontra Almeria di Stadion Santiago Bernabeu, Minggu (22/5) dini hari WIB. Kendati pada duel pertama musim ini ditahan imbang 1-1, tetapi dalam beberapa pertemuan terakhir, Madrid selalu meraih kemenangan. LAGA TERAKHIR MADRID
Esteban Badías
)
Atlético Madrid
LIGA PRIMER INDONESIA Sabtu (21/5)
Ingatkan CAS Terkait kekeliruan yang dilakukan Court Arbitration of
MADRID – Trofi La Liga musim ini memang sudah dikunci Barcelona beberapa pekan lalu. Meski begitu, Real Madrid masih berpeluang meraih gelar lainnya pada diri Cristiano Ronaldo. Gelandang serang asal Portugal tersebut berpeluang untuk menjadi pencetak gol terbanyak sekaligus memecahkan rekor milik penyerang “El Real” lainnya, Hugo Sanchez, pada musim 19891990. Saat ini, “CR7” sudah mem-
JADWAL
Málaga
PSSI tidak terjadi karena ((exco) exco)) P SSII tid SS dak te erj rjadi adi kka ad areen naa berakhir kkongres kong ongre ress bera b eraakh khiir ir tanpa tan tan npa pa keputuskkeep eput utu usss-an. Bahkan, an Bahk Ba hkan hkan hk an,, pemimpin p pemi miimp mpin mp mpi in sidang, sid sid idan angg, g, Agum, beserta meAgum Ag um,, be um bese sert se rtaa anggotanya rt angg an ggot gg otan ot anyya m an e eninggalkan kongres. Namun, sebelum deadlock terjadi, Regenass sudah merasakan firasat jika kongres akan berakhir ricuh. Karena itu, dia mengingatkan para pemilik suara untuk tetap berada di jalur FIFA dan AFC atau meninggalkan aturan dari kedua induk organisasi itu. “Kita bisa memilih melawan FIFA dan AFC, atau kembali ke jalur untuk perhelatan SEA Games. Ini tanggung jawab yang berat bagi pemilik suara di sini,” ungkapnya. Pernyataan Regenass sempat diragukan pengamat sepak bola Edi Elison. Menurutnya, fakta yang diungkapkan Regenass tidak tercantum dalam surat keputusan FIFA sehingga dirinya tak yakin itu menjadi alasan utama FIFA menjegal GT dan AP. “Selama ini, mereka berpegang pada surat, tetapi sekarang dengan mudah dia mengungkap alasan itu. Kami semua butuh surat, bukan pernyataan,” papar Edi.
yang tidak dengan yya ng tid idakk sesuaii d engaan n pengajuan ajua aj juan n banding. band ba ndi ding ing. CAS CAS menggunamen men ngg ggun unaasurat April, sedangkan su kan ka sura rat FI rat FIFA FA 4 Apr A p il, pril pr il, se il sed dangdang da g Mbaya mengajukan kan ka n Mb Mbay ayaa me ay meng ngaj ng ajuk aj ukan uk an ssurat urat ur at FIFA 21 April. Selain soal CAS, Mbaya kembali mengingatkan dirinya memiliki kunci untuk terus melawan FIFA. Ini terkait Regenass yang angkat bicara dalam kongres atas perintah Agum. Karena hal itu dianggap melanggar Statuta FIFA. “Apa yang dilakukan Regenass itu berarti FIFA menginstruksikan langsung jalannya kongres. Dia berbicara di depan forum, yang disaksikan semua masyarakat Indonesia karena disiarkan di televisi dan radio secara langsung. Ini sebuah bentuk arahan jelas dari FIFA,” ujar Mbaya. Dengan begitu, pengacara asal Belgia itu yakin soal sanksi, FIFA tidak akan memberikannya. Karena, apa yang dilakukan Regenass merupakan sebuah blunder FIFA. Meski begitu, Mbaya mengakui saat ini timnya belum bisa bekerja karena belum ada reaksi dari FIFA. Namun, jika itu terjadi, dia menegaskan langsung bereaksi. “Kita tunggu saja, sekarang saya belum dapat bekerja. Nanti setelah ada sanksi, saya baru bereaksi,” tandas Mbaya. � tya/S-2
Perjuangan Terakhir demi Rekor “CR7”
AFP/ PIERRE-PHILIPPE MARCOU
ISTIMEWA
Arsenal Tarik Miyaichi LONDON – Setelah menjalani masa peminjaman di Feyenoord sejak awal musim ini, Arsenal bakal menarik kembali pemain bertahan asal Jepang, Ryo Miyaichi. Rencananya, “The Gunners” bakal menyertakan bek berusia 18 tahun tersebut dalam tur pramusim 2011-2012. Manager Arsenal, Arsene Wenger, menegaskan pihaknya segera mengurus izin kerja bagi Miyaichi. Namun Wenger juga berharap pemain kelahiran Okazaki, Aichi, 14 Desember 1992, itu Miyaichi harus membuktikan dirinya siap sebelum musim panas ini. Rencana menarik kembali Miyaichi dilakukan Arsenal setelah melihat performanya saat berseragam Feyenoord. “Saya hanya mendengar laporan positif mengenai dia. Dia bakal bersama kami saat tur pramusim,” ujar Wenger seperti dilansir Arsenal.com, Jumat (20/5). Sebelumnya, Arsenal terpaksa meminjamkan Miyaichi Desember tahun lalu, setelah gagal mendapatkan izin kerja di Inggris untuknya. Di Feyenoord, dia bermain 12 kali dan mencetak tiga gol serta memberikan tiga umpan. “Saya kira (performa) dia cukup bagus, dan jika dia siap sudah siap membela tim, kami akan meminta izin kerja dan berupaya untuk memasukkan dia (dalam tim). Yang saya sukai dari Ryo ialah dia selalu berada dalam waktu yang pas saat berlari. Itu merupakan faktor yang penting. Dia tahu bagaimana menggunakan langkahnya, dan dia juga pemain yang cerdik,” tambah Wenger. � AFP/Rtr/S-2
HENTIKAN SIDANG I Sejumlah wartawan mengikuti jalannya Kongres PSSI melalui layar monitor yang tersedia di Media Center The Sultan Hotel, Jakarta, Jumat (20/5). Kongres berakhir deadlock setelah para pemilik suara PSSI tak mencapai titik temu, sehingga Ketua Komite Normalisasi Agum Gumelar menghentikan sidang.
08-05-2011 vs Sevilla
6-2
11-05-2011 vs Getafe
4-0
16-05-2011 vs Villarreal
3-1
LAGA TERAKHIR ALMERIA 07-05-2011 vs Getafe
0-2
12-05-2011 vs Villarreal
0-0
16-05-2011 vs Mallorca
3-1
PERTEMUAN TERAKHIR 17-01-2011
Almeria vs Madrid
1-1
16-04-2010
Almeria vs Madrid
1-2
06-12-2009
Madrid vs Almeria
4-2
22-03-2009
Madrid vs Almeria
3-0
Karena itu, penggawa Madrid lainnya pun siap memberikan dukungan penuh pada Ronaldo. Kapten yang juga kiper Madrid, Iker Casillas, berharap rekan-rekannya untuk membantu Ronaldo memenangkan gelar “Pichichi” sekaligus membuat rekor baru. “Ronaldo merupakan pemain yang sangat berpengaruh dan kerap menjadi penentu (kemenangan) Madrid,” jelas Casillas. “Tak ada gelar yang dapat kami menangkan tahun ini, tetapi kita bisa menolong dia tet untuk memenangkan pengun hargaan individu. Kami meha nilai itu sangat berarti bagi ni dia di untuk memenangkan gelar, lar apalagi di saat dia begitu layak mendapatkannya. Dia lay salah satu pemain terbaik di sa dunia,” ucap Casillas. Musim du ini, in di bawah dirigen anyar, Madrid mengantongi satu geM lar, lar Copa del Rey, seusai menaklukkan Barca di final. na Pesaing Ronaldo dalam urusan mencetak gol, Lionel ur Messi, yang sudah membuM kukan 31 gol untuk Barca. Raku
sanya, sangat sulit bagi Messi untuk menyaingi torehan Ronaldo, yang performanya meningkat drastis dalam beberapa laga terakhir. “Dalam empat hari, dia menciptakan tujuh gol. Saya sangat terkejut karena saat itu saya merasa bakal merebut gelar Pichichi. Tetapi dengan torehannya, dia layak mendapatkan gelar tersebut. Saya sangat terkesan dengan penampilannya. Dia sangat pas bermain di posisi lebih menyerang saat menghadapi kami,” ujar Messi. Namun bukan hanya rekor 38 gol yang bisa dipecahkan pemain berusia 26 tahun tersebut. Masih ada rekor lainnya yang siap diukir Ronaldo, yakni pemain yang paling banyak membuat hattrick dalam satu musim. Saat ini, Ronaldo sudah membuat enam kali hattrick melewati pencapaian striker Real Oviedo, Isidro Langara, pada musim 1935-1936, dan penyerang Barca, Romario (1993-1994), yang menciptakan lima hattrick. � Rtr/AFP/S-2
EKONOMI IHSG
DOW JONES*
0,34%
HANGSENG
DOLLAR AS
0,16%
-0,10%
0,36%
3.872,95
12.605,30
23.199,40
EURO
EMAS
-1,46%
98,69 dollar AS per barel
12.278,55
9
20 Mei 2011
MINYAK
0,03%
8.578,00
Sabtu
21 MEI 2011
0,34%
1.497,00 dollar AS per ons
*Hingga19/5
10 SAHAM MARGIN TERAKTIF
Pengelolaan Subsidi I PLN Diminta Lakukan Efisiensi Biaya Produksi
20 MEI 2011
Kode
Volume
ELTY
Frek
Penutupan
466.338.500
2.854
171
ASII
6.637.500
2.135
62.000
BBRI
20.083.500
1.643
6.550
ADRO
41.824.000
1.464
2.375
PGAS
27.761.500
1.420
4.000
BUMI
52.717.000
1.350
3.525
UNSP TLKM SMGR
159.304.500 13.754.000 20.454.500
1.339 1.201 1.185
490 7.650 9.750
UNTR
6.960.000
1.074
22.250
SUMBER:BEI
Saham BTN Bakal Menguat 1.800
Saham BBTN Rp1.660
1.700 1.650 1.600 20
23
26
30
9
Tanpa dipusingkan dengan kenaikan TDL, industri nasional sebenarnya sudah terancam oleh serbuan produk impor.
P
1.850
1.750
Tarik Ulur Kenaikan TDL
13
16
APRIL
20
MEI
JAKARTA – Musim pembagian dividen juga memacu PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BBTN) untuk melakukan hal yang serupa. Langkah ini sekaligus mencerminkan kondisi perusahaan yang sehat dan memiliki prospek jangka panjang yang baik. Perusahaan membagikan dividen sebesar 30 persen dari laba bersihnya yang mencapai 915 miliar rupiah sebagai dividen tunai, atau senilai 274,5 miliar rupiah. Adapun nilai dividen per saham menjadi 31 rupiah per lembar saham. “Apalagi pembagian dividen oleh perusahaan dilakukan setelah perseroan mengalami peningkatan pendapatan bersih (net income) mereka sebesar 86 persen dibandingkan 2009,” kata Gema Merdeka Goeryadi, pengamat pasar modal, di Jakarta, Jumat (20/5). Sementara itu, sebagian dari pendapatan bersih mereka dianggarkan untuk belanja modal 2011 yang jumlahnya mencapai 322,7 miliar rupiah. Ini menandakan jika perusahaan masih ekspansif dan berpeluang untuk tumbuh lebih besar lagi ke depan. Pada kuartal pertama 2011, BBTN mengalami pertumbuhan sebesar 27,86 persen dan menjadi salah satu bank yang masuk jajaran elite perbankan nasional. Berdasarkan hal tersebut, kalangan analis merekomendasikan beli (buy) dengan target harga mencapai 1.900 rupiah per saham, atau potensial kenaikan sebesar 13 persen berdasarkan harga penutupan (19/5). Pada penutupan perdagangan Jumat (20/5), saham Bank Tabungan Negara ditutup menguat sebesar 20 poin, atau setara 1,19 persen ke level 1.660 rupiah per saham. Frekuensi transaksi tercatat sebanyak 469 kali, dengan volume perdagangan mencapai 11.445 lembar saham senilai 9,46 miliar rupiah. � ayi/AR-2
STATISTIK
emerintah berencana menaikkan tarif dasar listrik (TDL) sebesar 15 persen pada tahun depan. Alasannya, kebijakan ini merupakan salah satu cara untuk menghemat subsidi anggaran sebesar 15 triliun rupiah. Sekilas masuk akal, makanya Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Sofjan Wanandi mengatakan, kalangan pelaku usaha tidak keberatan dengan rencana pemerintah untuk menaikkan TDL. Namun, berdasarkan hasil kalkulasi versi pengusaha, penaikan 10 persen sampai 15 persen untuk menghemat subsidi 15 triliun rupiah sama artinya dengan hanya menaikkan tarif listrik industri. “Kami tidak keberatan TDL naik. Kalau berdasarkan perhitungan kami, kenaikan 15 persen untuk menghemat subsidi 15 triliun rupiah itu berarti hanya akan menaikkan tarif listrik untuk industri dan yang kecil-kecil tidak. Hal tersebut sangat merugikan industri. Pasalnya, industri harus menyubsidi kalangan pengguna listrik rumah tangga sebesar 35 juta pelanggan,” kata Sofjan di Jakarta, Jumat (20/5). Menurut Sofjan, industri meminta agar dalam menaikkan TDL, pelanggan listrik kalangan rumah tangga juga dikenakan kebijakan yang sama. Daripada hanya menaikkan TDL industri, dampak terburuknya adalah Pemutusan Hubungan Kerja (PHK). “Tanpa dipusingkan kenaikan TDL, industri nasional sudah terancam oleh serbuan produk impor. Lama-lama, semakin banyak perdagangan di pasar domestik kita yang mengutamakan impor serta terjadi PHK,” ujar Sofjan. Lebih lanjut, apabila pemerintah menerapkan kenaikan secara merata, besaran kenaikan tidak akan terlalu besar. Bahkan,
ANTARA/BHAKTI PUNDHOWO
PEMELIHARAAN ASET | Aktivitas pemeliharaan aset PLN di Kedung Cowek Surabaya, beberapa waktu lalu. Pemerintah diminta harus memberikan subsidi pada PLN agar perusahaan pelat merah tersebut memunyai cukup finansial dalam melakukan investasi dan melakukan operasi dengan baik. untuk memperoleh penghematan subsidi listrik 15 triliun rupiah kemungkinan pemerintah maksimal hanya perlu menaikkan TDL sebesar 5 persen. “Kalau semua diberikan beban kenaikan TDL, kami rasa kenaikan maksimal hanya 5 persen. Di sisi lain, tambahan beban industri juga tidak terlalu berat di tengah banyaknya inefisiensi yang terjadi,” tutur Sofjan. Sofjan menambahkan, PLN juga perlu mendapatkan dukungan untuk melakukan efisiensi, seperti jaminan pasokan gas dan batu bara dari dalam negeri. Selain itu, pemerintah juga tidak memaksakan untuk memangkas marjin PLN menjadi 3 persen, yang justru akan menyebabkan PLN kehilangan kemampuan untuk investasi baru. “Kita banyak tambahan produksi gas, tetapi tidak jelas peruntukannya dan lebih besar dimanfaatkan untuk ekspor. Alasannya klasik karena tidak ada
terminal penerima, padahal yang membuat rencana itu tidak jalan karena pemerintah sendiri yang tidak tegas soal alokasi gas,” tandas Sofjan. Sulit Berkompetisi Dihubungi terpisah, Ketua Umum Asosiasi Pertekstilan Indonesia (API) Ade Sudrajat mengatakan, kenaikan TDL membuat industri dalam negeri sulit berkompetisi dengan negara lain. Hal ini karena negara pesaing lain seperti Korea dan Thailand memiliki tarif listrik jauh lebih rendah dari Indonesia. “Tarif dasar listrik kita menjadi 9 sen per kWh, dan angka ini jauh di atas Korea yang hanya 6 sen per kWh. Sejauh ini, industri khususnya industri tekstil dan produk tekstil (TPT) tidak mampu menahan dorongan daya saing dari negara lain. Jika TDL dinaikkan, maka Indonesia makin jauh dari negara kompetitor, seperti Korea, Thailand, Vietnam dan Bangladesh,”
ujar Ade. Menurut Ade, jika pemerintah ingin meningkatkan TDL, maka akan lebih baik menaikkan harga untuk pelanggan listrik 900 kWh ke bawah. Berdasarkan perhitungannya, kapasitas 900 kWh itu artinya 4 sen per kWh sehingga jika dinaikkan menjadi 4,5 sen per kWh maka bisa menaikkan keuntungan PLN sebesar 10 persen. “Jika diperhatikan, daya beli masyarakat menengah ke bawah itu sudah naik,” tandas Ade. Ditemui terpisah, Menteri Perindustrian MS Hidayat mengatakan, rencana kenaikan TDL 10 persen sampai 15 persen merupakan asumsi yang dibuat oleh Menkeu untuk RAPBN 2012 dalam rapat kabinet. Namun, dalam rapat tersebut pemerintah juga menekankan efisiensi biaya produksi dari PLN sebelum memutuskan besaran kenaikan TDL. “Sebelum memutuskan berapa besaran kenaikan-
nya, pemerintah meminta agar PLN melakukan efisiensi biaya produksi. Kalau kenaikannya mungkin akan terjadi, tetapi kalau efisiensi dilakukan kami rasa kenaikan tidak akan sampai 15 persen,” kata Hidayat. Menurut Hidayat, rencana kebijakan pemerintah untuk naikkan TDL masih harus dibicarakan dengan DPR. Untuk kenaikan TDL sebenarnya tidak akan terlalu mengganggu terhadap daya saing industri apabila efisiensi di segala bidang dilakukan. “Efisiensi tersebut meliputi perbaikan aturan, seperti bunga bank, pemberantasan pungutan liar, aturan perpajakan, dan sebagainya. Dengan menaikkan TDL 15 persen, sebenarnya pemerintah mengharapkan ada penghematan subsidi 15 triliun rupiah, namun kebijakan tersebut masih bisa diimplementasikan dan harus dibicarakan dengan DPR,” tandas Hidayat. � ind/AR-2
Kurs Transaksi BI (Rp) ^ Spread
12.152,05
126,50
Pound Inggris
142,13
13.922,95
13.780,82
Dollar Hong Kong
1.103,62
1.092,42
11,20
Yen Jepang (100)
10.510,97
10.399,22
111,75
Ringgit Malaysia
2.846,05
2.814,72
31,33
198,96
196,89
2,07
6.945,19
6.869,99
75,20
Peso Filipina Dollar Singapura Baht Thailand Dollar AS
283,38
280,36
3,02
8.578,00
8.492,00
86,00
SUMBER: BANK INDONESIA
19 MEI 2011
Bursa Global Indeks
19-Mei
20-Mei
IHSG Jakarta
3.859,81
3.872,95
0,34
7.395,30
7.324,44
-0,96
Frankfurt Dax Index* Hang Seng Index
23.163,40 23.199,40
^%
0,16
Singapore Strait Times
3.172,56
3.168,54
-0,13
KL Composite Index
1.544,02
1.541,03
-0,19
Tokyo Nikkei 225
9.620,82
9.607,08
-0,14
Shanghai SE A Index
2.994,60
2.993,52
-0,04
Philipine SE Index
4.297,93
4.285,16
-0,30
Stock Exchange of Thai
1.077,50
1.072,94
-0,42
12.560,20 12.605,30
0,36
Dow Jones Indl Average** SUMBER: BLOOMBERG
*HINGGA PUKUL 19.00 WIB **HINGGA 18/5 DAN 19/5
Akibat Subsidi Belum Tepat Sasaran
D
ewan Perwakilan Rakyat (DPR) tidak menyetujui rencana kenaikan tarif dasar listrik (TDL) pada tahun depan. Selama ini, subsidi yang telah dikeluarkan pemerintah belum tepat sasaran. “Kenaikan TDL pada tahun depan tidak akan menyelesaikan masalah dalam sasaran subsidi PLN. Sebab, data yang digunakan pemerintah adalah data pelanggan listrik 450 VA 20 tahun yang lalu,” kata anggota Komisi VII DPR Satya W Yudha di Jakarta, Jumat (20/5). Menurut Satya, untuk saat ini pemerintah tidak memunyai data bahwa ada peningkatan hidup serta masyarakat yang layak mendapatkan subsidi. Selain itu, rencana kenaikan TDL disebabkan naiknya energi primer
10 BURSA EFEK & KORPORASI Ekspansi Usaha » PT Bank Jabar Banten Tbk (BJBR) berencana mengakuisisi BPR milik Pemda di seluruh kabupaten di Jawa Barat.
seperti harga minyak, batu bara, dan gas, sehingga subsidi menjadi membengkak. “Dengan naiknya TDL, tidak menjamin subsidi akan tepat sasaran. Selain itu, Pemerintah perlu mengevaluasi secara keseluruhan tentang biaya listrik efisiensi yang dilakukan PT PLN (Persero) dan mengevaluasi apakah pengguna listrik subsidi tepat sasaran, khususnya pelanggan listrik 450-900 volt ampere (VA),” ujar Satya. Lebih lanjut, Satya menilai perlu ada kajian dampak ke pertumbuhan ekonomi jika tarif listrik dinaikkan 10-15 persen dari semua golongan di 2012. “Kalau ketiga hal itu sudah dikaji, barulah pemerintah datang ke DPR. Jadi jangan hanya berdasarkan besaran anggaran yang terus
« Pemerintah perlu
mengevaluasi tentang biaya listrik efisiensi yang dilakukan PLN dan mengevaluasi apakah pengguna listrik subsidi tepat sasaran.
»
Satya W Yudha ANGGOTA KOMISI VII DPR
membengkak tiap tahunnya,” tandas Satya. Pengamat ekonomi dari Danareksa Purbaya, Yudhi Sadewa, mengatakan pemerintah diharapkan mengaji kembali rencana menaikkan TDL 15 persen pada 2012. Kenaikan tersebut tidak mendesak dan tingkat be-
13 EKONOMI INTERNASIONAL
BA NK BANK BANK
12.278,55
BA
KB A
BA
NK
N BA
A BA A NK KB KB AN BAN BAN K BANK B ANK BANK B
A KB
NK
NK
94,31
Euro
BA NK BANK BANK NK BA NK BANK BANK
9.059,27
BA NK BANK BANK
Kurs Beli
9.153,58
NK
Kurs Jual
Dollar Australia
NK
Mata Uang
A KB AN BAN K B AN K B
Penanganan Bencana » Bank Sentral Jepang mempertahankan kebijakan ultralonggar untuk memacu pertumbuhan ekonomi di negara itu pada tahun ini.
lanja pemerintah juga masih lemah. “Belanja anggaran pemerintah masih lemah, maka kenaikan tarif listrik tidak akan maksimal. Artinya, pemerintah menaikkan TDL hanya untuk menabung,” katanya. Menurut Purbaya, kondisi tersebut akan berdampak buruk bagi perekonomian Indonesia, seperti naiknya angka inflasi dan berkurangnya daya beli masyarakat. Jika pemerintah yakin tahun depan bisa membelanjakan anggarannya jauh lebih baik dari tahun sebelumnya, maka kenaikan TDL bisa berdampak positif bagi perekonomian. Pengamat kelistrikan Fabby Tumiwa mengatakan, meskipun TDL jadi dinaikkan 15 persen, kebijakan tersebut masih
belum mampu menutupi mahalnya biaya produksi. “Kenaikan itu hanya cukup untuk menutupi kenaikan harga bahan bakar saja,” katanya. Menurut Fabby, pemerintah tetap harus memberikan subsidi pada PLN. Pasalnya, jika tidak, perusahaan pelat merah tersebut tidak akan memunyai cukup finansial dalam melakukan investasi dan melakukan operasi dengan baik. “Dampaknya sendiri kepada pelayanan para konsumen dan PLN akan mengalami kesulitan dalam menurunkan marjinnya. Sebab, BUMN listrik itu harus memenuhi sejumlah persyaratan pinjaman dan penurunan marjin sendiri akan menurunkan kelayakan finansial PLN,” tandas Fabby. � ind/AR-2
15 SEKTOR RIIL Sektor Manufaktur » Kementerian Perindustrian mengaku adanya kendala pengembangan industri tekstil dan produk tekstil (TPT) serta alas kaki dalam lima tahun terakhir.
10
BURSA & KORPORASI
Sabtu
21 MEI 2011
Pertanian
2.358,56
Pertambangan
3.271,36
Industri Dasar
407,60
Aneka Industri
®
Konsumsi
1.118,82
Properti 1.136,86
3.251,65 398,70
2.278,41
3,52% 13 Mei
20 Mei
20 Mei
13 Mei
20 Mei
1.131,64
5,32%
2,23%
-0,61% 13 Mei
1.062,31
13 Mei
20 Mei
13 Mei
208,67
0,46%
20 Mei
-1,93% 13 Mei
20 Mei
Ekspansi Usaha
BULLS & BEARS
Bank Jabar Banten Akuisisi BPR
Komoditas Dorong Rekor IHSG JAKARTA – Kinerja bursa domestik pada perdagangan saham akhir pekan ini kembali ditutup dengan rekor baru. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat 0,34 persen ke level 3.872,953 poin, atau level tertinggi sepanjang sejarah pasar modal Indonesia. Ini menyusul naiknya harga komoditas dan juga bursa regional. Sentimen itu semakin diperkuat g dengan kebijakan suku bunga rende dah Amerika Serikat (AS) serta meningkatnya permintaan komoditas dari China. “Hal itu lantas membawa penguatan bursa kawasan, dan membuat indeks di bursa saham nasional menguat mendekati level psikologis terbarunya. Meskipun, kekhawatiran sempat muncul dari dampak resesi Jepang yang notabene merupakan salah satu negara yang berpengaruh di dunia,” ujar Purwoko Sartono, analis Panin Sekuritas, di Jakarta, Jumat (20/5). Di sisi lain, saham-saham komoditas perkebunan dan industri dasar memimpin kenaikan indeks yang ternyata lebih kuat dibanding ancaman aksi ambil untung (profit taking) yang sebelumnya membayangi pasar modal Tanah Air. Dari dalam negeri, ekspektasi terhadap penguatan tergolong sangat tinggi, mengingat bursa domestik kini telah hampir menyentuh rekor psikologis terbaru di angka 3.900. Walaupun, penawaran perdana saham kemungkinan baru akan marak pada semester kedua mendatang. Selain sejumlah sentimen positif mengenai performa emiten dan sektor tertentu, penguatan nilai tukar rupiah yang mendekati level 8.500 rupiah per dollar AS juga menjadi faktor positif yang mendukung penguatan harga saham. Kenaikan indeks juga diiringi aktivitas perdagangan yang semarak. Tercatat, volume perdagangan mencapai 5,41 miliar lembar saham senilai 4,86 triliun rupiah. Investor asing kembali agresif dan membukukan selisih nilai beli bersih (net foreign buy) senilai 88,37 miliar rupiah. � ayi/E-1
PORTOFOLIO Meski Laba Turun, Budi Acid Bagi Dividen Hingga 40% JAKARTA – Perusahaan pengolahan makanan dari bahan kimia Budi Acid Jaya Tbk akan membagikan dividen sebesar 19 miliar rupiah atau sebanyak 40 persen dari total laba bersih tahun buku 2010 sebesar 46,13 miliar rupiah. Wakil Presiden Direktur Budi Acid Jaya Sudarmo Tasmin mengatakan, perseroan belum menetapkan besaran dividen yang akan dibayarkan per lembar sahamnya karena masih menunggu penerbitan waran. “Dividen akan dibayar pada 28 Jnui 2011. Untuk perkiraan pembagian saham sebesar 5 rupiah per saham, ini masih perkiraan karena mempertimbangkan exercise waran,” katanya dalam paparan publik usai rapat umum pemegang saham (RUPS) di Jakarta, Jumat (20/5). “Kalau kondisi keuangan memungkinkan, perseroan juga akan membagikan dividen interim 2011,” lanjutnya. Sepanjang tahun lalu, perseroan membukukan laba bersih sebesar 46,13 miliar rupiah atau turun dibanding tahun sebelumnya sebesar 146,42 miliar rupiah. Sementara pendapatan usaha perseroan mengalami kenaikan dari 1,78 triliun rupiah pada 2010 menjadi 2,12 triliun rupiah. � cas/E-1
» Pertama Kali
»
212,77
REUTERS/MIKE SEGAR
Pendiri Linkedln Inc. Reid Garrett Hoffman (tengah belakang) dan CEO Jeffrey Weiner (kanan bawah) meninggalkan lantai perdagangan di New York Stock Exchange, Kota New York, Kamis (19/5). Penawaran umum saham perdana Linkedln menjadi perusahaan dotcom pertama kali masuk bursa setelah pecahnya gelembung dotcom pada 2000.
Transaksi Nusantara Corpora Kembali Disuspensi JAKARTA – Bursa Efek Indonesia (BEI) kembali menghentikan perdagangan saham (suspensi) PT Nusantara Inti Corpora Tbk. Langkah ini dilakukan menyusul kembali terjadinya peningkatan harga kumulatif yang signifikan terhadap saham perseroan. Berdasarkan data BEI, harga saham perusahaan mengalami kenaikan sekitar 260,36 persen ke posisi 400 rupiah per saham (19/5), dari sebelumnya 111 rupiah (8/3). Suspensi ini merupakan kali kedua dalam sebulan terakhir yang diterima oleh perusahaan yang bergerak di bidang investasi tersebut. Sebelumnya, Nusantara Inti Corpora sempat dihentikan perdagangannya pada Rabu (4/5), sebelum akhirnya dibuka kembali pada perdagangan hari berikutnya. “Karena itu, bursa mengimbau kepada pihak-pihak yang berkepentingan untuk selalu memperhatikan keterbukaan informasi perseroan,” ujar Andre PJ Toelle, Kepala Divisi Perdagangan Saham BEI, di Jakarta, Jumat (20/5). Penghentian perdagangan dilakukan pada pasar reguler dan pasar tunai sejak sesi pertama perdagangan Jumat (20/5), dan baru akan dibuka hingga adanya pengumuman bursa lebih lanjut. � ayi/E-1
ANTARA/JAFKHAIRI
TUMBUH TINGGI l Suri, pekerja harian menyusun memanen kelapa sawit di perkebunan sawit di Cimulang, Rancabungur, Bogor, Jawa Barat, beberapa waktu lalu. Perusahaan perkebunan kelapa sawit juga akan mendongkrak produksi minyak kelapa sawit atau crude palm oil (CPO). Perusahaan agro terbesar di Indonesia, Astra Agro Lestari Tbk, menargetkan produksi CPO tumbuh tinggi, lebih dari 10 persen tahun ini.
Sektor Komoditas I Harum Energy Siap Tingkatkan Capex 2011
Perusahaan Genjot Produksi Batu Bara Prospek meningkatnya permintaan pasar di dunia direspons produsen batu bara nasional, termasuk Harum Energy Tbk, untuk menggenjot produksinya. Belanja modal pun siap ditingkatkan. JAKARTA – Perusahaan komoditas pertambangan PT Harum Energy Tbk (HRUM) akan menggenjot produksi tambang batu bara hingga dua kali lipat hingga tahun depan. Ini seiring dengan terus meningkatnya permintaan di pasar dunia. Perseroan menargetkan produksi batu bara hingga 10 juta ton tahun ini dan sebesar 14 juta ton pada 2012, atau naik sekitar dua kali lipat dibanding tahun lalu sebesar 7,4 juta ton. Dari total target itu sekitar 70 persen atau setara 7 juta ton sudah terkontrak. Presiden Direktur Harum Energy Ray Antonio Gunara mengatakan, peningkatan ini sekaligus dapat meningkatkan kinerja perseroan. Meski begitu, peningkatan kinerja perseroan juga bergantung dari harga batu bara. Selain itu, cuaca yang tidak menentu bisa menjadi kendala dalam pencapaian target tahun ini. “Harganya nggak bisa ditentukan sekarang karena penetapannya per kuartalan dan tergantung indeks, dan faktor cuaca juga bisa menjadi penghalang,”
kata Ray dalam jumpa pers di sela acara Investor Day 2011 di Jakarta, Kamis (19/5). Untuk meningkatkan produksi tersebut, menurut Ray, perseroan menganggarkan belanja modal (capital expenditure/capex) sebesar 30 juta dollar AS. Ini digunakan untuk pengerasan jalan untuk meningkatkan kualitas jalan angkut, pembangunan unit penghancur batu bara, pembangunan fasilitas pelabuhan, dan penambahan armada kapal tunda dan tongkang. Jika dimungkinkan adanya penambahan belanja modal, perseroan akan mempertimbangkannya. “Nantinya, jika ada penambahan belanja modal sebagian besar akan didanai dari internal karena kalau pun ada jumlahnya tidak besar,” ujarnya. Sebelumnya, perusahaan batu bara lainnya, Berau Coal, juga akan memacu produksinya pada kuartal kedua 2011 menyusul meningkatnya permintaan batu bara dari China dan mulai masuknya cuaca kemarau. Produksi batu bara Indonesia diperkirakan naik ham-
naik 30 persen tahun depan dari tahun ini yang diperkirakan sebesar 260-270 juta ton.
KJ/M FACHRI
Ray Antonio Gunara
pir tujuh persen menjadi 95 juta ton pada kuartal kedua ini. Apalagi, harga batu bara di pasar global tampaknya hanya tertekan sebentar pekan ini meski terjadi gejolak di pasar komoditas maupun naiknya permintaan China. “Akibat cuaca kemarau, kita perkirakan produksi mencapai 95 juta ton sesuai target. Kita berharap ini akan menutup penurunan produksi pada kuartal pertama sebesar 89 juta ton,” kata Bob Kamandanu, Ketua Asosiasi Tambang Batu Bara Indonesia. Pada bulan lalu, pihak asosiasi memperkirakan ekspor batu bara nasional mencapai sekitar 260-270 juta ton pada tahun ini. Namun, jumlah ekspor ini bisa lebih tinggi mencapai 354 juta ton. Selain di pasar global, permintaan batu bara di pasar domestik juga meningkat. Konsumsi batu bara oleh Perusahaan Listrik Negara (PLN)
Target Astra Sementara itu, perusahaan sektor komoditas lainnya yakni perkebunan kelapa sawit juga akan mendongkrak produksi minyak kelapa sawit atau crude palm oil (CPO). Perusahaan agro terbesar di Indonesia, Astra Agro Lestari Tbk, menargetkan produksi CPO tumbuh lebih dari 10 persen tahun ini. Ini menyusul sejumlah tanaman kelapa sawit yang memasuki masa panen (matured). Tahun lalu, anak usaha Grup Astra ini memproduksi 1,113 juta ton CPO atau lebih tinggi dibanding tahun sebelumnya sebesar 1,082 ton. “Dengan kenaikan produksi CPO sekitar 27 persen pada empat bulan pertama tahun ini, kita berharap produksi akan terus naik bulan-bulan ke depan. Sehingga kita optimistis produksi CPO kita tahun ini tumbuh lebih dari 10 persen,” kata juru bicara Astra Agro, Tofan Mahdi, kepada Reuters. Pada kuartal pertama 2011, perseroan mencatat produksi CPO mencapai 275.100 ton atau naik 25,7 persen dibanding periode sama tahun lalu. Per April, produksi CPO perseroan mencapai 377.239 ton dibanding periode sama tahun lalu sebanyak 295.932 ton. � cas/Rtr/E-1
JAKARTA – PT Bank Jabar Banten Tbk (BJBR) berencana untuk mengakuisisi Bank Perkreditan Rakyat (BPR) milik pemerintah daerah di seluruh kabupaten di Jawa Barat dengan kepemilikan di atas 50 persen sahamnya. Ini dimaksudkan untuk memperluas jaringan bisnis perseroan di kawasan tersebut. Investor Relation BJBR Dicky Syahbandinata mengatakan, saat ini perseroan telah mendapatkan izin dari Gubernur Jawa Barat terkait hal ini. Meskipun demikian, pihaknya tidak serta merta langsung mengakuisisi BPR tersebut. Pihaknya akan menilai terlebih dahulu, paling tidak pihaknya menyarankan di setiap BPR tersebut untuk melakukan merjer antarBPR terlebih dahulu sebelum di akuisisi. “Rencananya ada 63 BPR di Jabar Banten, sebelum mengakuisisi kita akan menilai terlebih dahulu apakah sehat atau tidak. Kalau kurang sehat kita akan bantu untuk menyehatkannya, atau kita usulkan BPR-BPR itu melakukan merjer agar lebih sehat. Namun tidak menutup kemungkinan untuk mengakuisisi BPR swasta juga,” ujarnya dalam public expose Investor Day 2011 di Jakarta, Kamis (19/5). Saat ini, perseroan sudah menempatkan kepemilikan saham di BPR kabupaten sekitar 15 persen, dan mengharapkan menjadi mayoritas di atas 50 persen. “Dengan kita mengakuisisi BPR maka jaringan kita akan semakin luas, dan BPR juga memiliki konsep bisnis yang sama sehingga bisa kita manfaatkan,” tuturnya. Target Kredit Selain itu, perseroan juga menargetkan pertumbuhan penyaluran kredit sebesar 30 persen pada 2011, sementara posisi triwulan kuartal pertama tahun ini sudah mencapai 24,49 persen. Perseroan membukukan kenaikan penyaluran kredit pada kuartal pertama 2011 sebesar 4,85 triliun rupiah dibanding periode sama tahun sebelumnya yang mencapai 19,81 triliun rupiah. Direktur Konsumer Tatang S mengatakan, pihaknya dalam meningkatkan ekspansi kredit khususnya pada kredit mikro menggunakan strategi bekerja sama dengan Direct Sales Agency (DSA) sebagai bagian dalam akselerasi dan pengelolaan kredit mikro. Perseroan juga berusaha terus meningkatkan pertumbuhan kredit mikronya hingga akhir tahun ini. Di mana pada kuartal pertama 2011 ini, perseroan menctatkan peningkatan pertumbuhan kreditnya mencapai 71,90 persen dibandingkan dengan periode sama tahun sebelumnya. “Pertumbuhan mikro akan terus kita dorong. Sementara aset perseroan, mencatatkan kenaikan aset pada kuartal pertama 2011 sebesar 29,37 persen menjadi 46,666 triliun rupiah rupiah,” katanya. � cas/E-1
Penawaran Saham
IPO Linkedln Hapus Trauma Gelembung Dotcom
T
ak hanya di pasar domestik, pulihnya aktivitas penawaran perdana saham atau initial public offering (IPO) saat ini juga tengah dialami bursa global seperti Amerika Serikat. Setelah baru saja diraih Glencore, kesuksesan IPO global juga dicetak perusahaan laman (website) jaringan sosial profesional Linkedln pekan ini. Setelah mampu meraih harga perdana sebesar 45 dollar AS atau paling maksimal dari harga penawaran 42-45 dollar AS, pada pencatatan perdana kemarin Linkedln Corp membukukan kenaikan harga sekitar 171 persen ke level 121,9 dollar AS. Bahkan, harga penawaran saham IPO itu sebenarnya
sudah naik dari target awalnya sekitar 32-35 dollar AS. Revisi ini menyusul tingginya minat atau permintaan investor. Namun demikian, tidak hanya terhadap pulihnya kembali momentum IPO global, langkah go poblic Linkedln ini memberi makna yang lebih luas dan jauh lebih penting yakni, menurut The Wall Street Journal, Linkedln menjadi tonggak pertama kali sejak awal dekade 2000-an yang menghapus trauma pelaku pasar dan investor pada pecahnya gelembung (bubble) sahamsaham internet atau dotcom yang memicu kejatuhan bursa Wall Street pada 2000. Bahkan, kinerja saham Linkedln pada perdagangan perdana juga mencatat
« Ada permintaan
investor yang sangat signifikan terhadap apa yang akan menjadi saham publik di perusahaan media sosial.
»
Lou Kerner ANALIS WEDBUSH SECURITIES
rekor terbesar di bursa AS sejak IPO perusahaan raksasa mesin pencari data di internet, Google, pada Agustus 2004, demikian catatan perusahaan spesialis yang menangani IPO, Renaissance Capital. “Ada permintaan investor yang sangat signifikan terha-
dap apa yang akan menjadi saham publik di perusahaan media sosial,” ujar Lou Kerner, analis spesialis perusahaan internet jaringan sosial di Wedbush Securities, tanpa mempedulikan spekulasi Internet Bubble baru. Namun kalangan analis tetap mengingatkan investor akan risiko tinggi pada saham ini. Dalam sebuah survei terhadap sejumlah investor dan pialang, disebutkan sekitar dua pertiga responden menyatakan harganya sudah sangat tinggi. Apalagi, meskipun pendapatan tahun lalu tumbuh lebih dari dua kali lipat menjadi 243 juta dollar AS, namun diperkirakan kinerjanya akan tumbuh melambat tahun ini. Terlepas dari adanya eks-
petasi tersebut, bagi banyak pelaku pasar, IPO Linkedln ini akan menjadi pembuka jalan kembali bagi go public perusahaan sejenis lainnya seperti Facebook yang diperkirakan pada awal tahun depan, perusahaan permainan online Zynga dan perusahaan raksasa kupon online Groupon. Demikian pula di pasar domestik, bursa Indonesia akan kedatangan tamu perusahaan media yang di dalamnya juga berbasis jaringan internet sosial alias dotcom, Vivanews Group. Perusahaan milik Grup Bakrie ini akan melakukan IPO dengan melepas sekitar 20 persen saham dengan target capaian dana sebesar 100 juta dollar AS pada semester kedua 2011. � asp/Rtr/E-1
KORAN JAKARTA
SOSOK BISNIS
®
Harijadi Soedarjo
Jangan Berpaling dari Peluang Sejak kecil, pria kelahiran Jakarta ini telah ditanamkan untuk berdisiplin dalam segala hal, rajin ibadah, dan selalu rendah hati.
M
eski berpembawaan kalem, sosok Direktur Utama PT Jaya Agra Wattie Tbk ini menyimpan ketegasan dalam setiap keputusannya. Di mata rekan kerja dan keluarganya, dia merupakan sosok yang tegas dalam setiap keputusannya. Ketegasan Harijadi ini tidak lepas dari pengaruh keluarganya. Sejak kecil, pria kelahiran Jakarta ini telah ditanamkan untuk berdisiplin dalam segala hal, rajin ibadah, dan selalu rendah hati. “Saya selalu mengidolahan ibu saya karena saya melihat perjuangannya dalam memberikan kehidupan dan juga ilmunya kepada ketujuh putra-putrinya,” kata Harijadi. Hal itu pula rupanya yang membuatnya selalu bersikap rendah hati dan selalu menghargai apa pun, termasuk saat dirinya ditahbiskan untuk menjadi orang nomor satu di perusahaan perkebunan JA Wattie tahun 1990 silam. Bagi Harijadi, kesuksesan tidak bisa diartikan hanya sukses dalam pekerjaan, tetapi harus bisa dilihat dari tiga hal. Seseorang bisa dikatakan sukses apabila mampu menyeimbangkan antara kehidupan keluarga, pencapaian karier, dan juga mendekatkan diri kepada Tuhan. Harijadi menambahkan ketiga tersebut harus seimbang diterapkan dalam perjalanan hidup. Jika saja ada salah satu komponen ketiga hal itu tidak diterapkan, maka akan sangat sulit kesuksesan itu bisa dicapai bahkan akan terasa pincang. Hal ini juga diterapkannya dalam memimpin perusahaan. Menurutnya, keberhasilan perusahaan juga bukan hanya keberhasilan dalam mencetak laba. Perusahaan yang ber-
hasil juga harus bisa membuat karyawannya sejahtera karena karyawan adalah aset terbesar bagi suatu perusahaan. “Kami tidak mengharapkan para karyawan bekerja dengan raut muka yang muram dan tidak memunyai gairah kerja karena ini dapat menghambat kinerja perusahaan,” katanya.
Golden Gate University of San Fransisco, Amerika Serikat, yang berhasil diselesaikannya pada 1987. “Setelah lulus, saya langsung bergabung dengan JA Wattie,” ujarnya. Di awal kariernya di perusahaan perkebunan itu, dia langsung dipercaya sebagai asisten direktur. Seiring baiknya
Lulusan Amerika Masa kecil Harijadi hingga remaja dihabiskan di Ibu Kota, tempat dia mengawali pendidikan dasar hingga sekolah menengahnya. Setelah itu, dia memutuskan untuk melanjutkan pendidikan tingginya di Amerika Serikat, tepatnya di University of San Fransisco, dan berhasil meraih gelar Bachelor of Science Degree tahun 1985. Setelah menyelesaikan pendidikan sarjananya, dia tak lantas pulang ke Tanah Air, namun melanjutkan pendidikan pascasarjananya di
kinerjanya, hanya dalam waktu dua tahun dia sudah diangkat menjadi salah satu direksi, terhitung mulai tahun 1989. Puncak kariernya di perusahaan itu dicapai tiga tahun kemudian ketika dia diangkat sebagai direktur utama. Sejak diangkat tahun 1990 hingga sekarang, Harijadi telah menjadi orang nomor satu di JA Wattie lebih dari 20 tahun. Selain menjabat sebagai direktur utama di JA Wattie, dia juga diangkat menjadi salah satu komisaris PT Berlian Laju Tanker Tbk dari tahun 2001 hingga 2010. “Pekerjaan apa pun yang dipercayakan harus dikerjakan dengan baik dan sungguh-sungguh,” katanya. Kunci Sukses Di balik kesuseksannya saat ini, ayah tiga anak ini mengaku peran ke-
luarga sangat besar dalam mendukung perjalanan hidup dan kariernya. Di samping istri sebagai pendamping setianya, Harijadi juga tidak melupakan ketiga putrinya, Nadia (24), Tania (20), dan Saskia (14). “Hidup ini tentunya harus berjuang, semuanya memang dijalani dengan hal-hal yang tidak mudah saja. Itu yang saya rasakan dan juga saya tekankan kepada ketiga anak saya untuk bisa survive,” ujarnya. Dalam menghabiskan waktu senggangnya, dia berusaha untuk menjaga kondisi tubuhnya dengan berolah raga rutin. Meski tidak punya banyak waktu, sebisa mungkin dia sempatkan untuk berolah raga di akhir pekan dengan keluarga. “Di waktu senggang saya berusaha untuk melakukan komunikasi dengan keluarga karena dengan cara seperti itu hidup kita akan seimbang, baik dengan urusan pekerjaan maupun keluarga,” katanya. Harapan terbesar dalam hidupnya semuanya lebih kepada keluarga dan dapat melihat anak-anaknya tumbuh dan berkembang, dan juga bisa melihat cucu dan juga perkembangan cucunya tersebut. Dalam kehidupan karier, dia ingin melihat perusahaan yang dikelolanya dapat berkembang dan mampu memberikan kontribusinya kepada negeri ini dan bermanfaat bagi sesama. � cas/E-11
BIODATA Nama: Harijadi Soedarjo Tempat /Tanggal Lahir: Jakarta, 15 Oktober 1962 Pendidikan : ◗ Bachelor of Science, University of San Fransisco, Amerika Serikat (1982 – 1985)
◗ Master of Business Administration, Golden Gate University of San Fransisco, Amerika Serikat (1986 – 1987) Pekerjaan: ◗ 1990 – Sekarang: Direktur Utama PT JA Wattie
◗ 2001 – 2010: Komisaris PT Berlian Laju Tanker Tbk
◗ 1988 – 1990: Direktur PT JA Wattie
◗ 1987 – 1988: KORAN JAKARTA/HENRI PELUPESSY Asisten Direksi PT JA Wattie
Status: Menikah, 3 putri KJ/M FACHRI
EKSPOSIANA
RUPS TAHUNAN I Dirut PT Telekomunikasi Indonesia Tbk Rinaldi Firmansyah (kiri) berbincang dengan Direktur Ermady Dahlan (tengah) dan Direktur Indra Utoyo seusai RUPS di Jakarta, Kamis (19/05). Perseroan akan melakukan pengembangan bisnis Telecommunication, Information, Media dan Edutainment dari laba ditahan sebesar 5,1 triliun rupiah.
KORAN JAKARTA/M YASIN
KAMPANYE KEBERSIHAN LINGKUNGAN I Human Resourse Department bekerja sama dengan House Keeping Department membuat program Cleaning Campaign disekitar lingkungan hotel Aston Cengkareng. Kegiatan yang berlangsung Sabtu (14/5) diikuti lebih dari 100 karyawan.
ISTIMEWA
Sabtu
21 MEI 2011
11
LAKON BERITA DJOKO KIRMANTO
Pilih Konsultan Lokal DARI sisi kualitas, Menteri Pekerjaan Umum Djoko Kirmanto menilai konsultan lokal tidak kalah dari konsultan asing. Oleh sebab itu, pejabat karier di Kementerian PU ini sebisa mungkin lebih memilih penggunaan konsultan lokal. “Saya pribadi nggak suka dengan konsultan asing. Kalau bisa dilakukan oleh konsultan sendiri kita lakukan dengan konsultan KJ/WACHYU AP Indonesia. Kecuali dipersyaratkan dalam loan agreement, apa boleh buat kita terpaksa,” kata salah satu menteri tertua di Kabinet Indonesia Bersatu II. Pria kelahiran Pengging, Jawa Tengah, 67 tahun lalu ini mengaku penggunaan konsultan asing dalam proyekproyek infrastruktur pemerintah masih belum terhindarkan. Apalagi proyek-proyek tersebut bagian dari proyek bantuan luar negeri yang biasanya mesyaratkan adanya penggunaan tenaga konsultan asing. Meskipun begitu, Djoko menegaskan tak menyukai penggunaan konsultan asing. Menurutnya, jika masih memungkinkan dilakukan oleh konsultan lokal, proyek pemerintah harus mengedepankan sumber daya lokal. Mantan Sekjen Depkimpraswil ini mengaku sebelumnya beberapa anak buahnya menggunakan jasa konsultan asing seperti di Direktorat Sumber Daya Air, Cipta Karya, dan Bina Marga. Namun, kata dia, hal itu terkait dana pinjaman luar negeri yang mewajibkan memakai konsultan asing. � nse/E-11
SANDIAGA S UNO
Siap Terbangkan Mandala PENGUSAHA muda nasional, Sandiaga S Uno, mengaku siap menyuntikkan dana hingga satu triliun rupiah ke Mandala Airlines. Sebagai pemilik baru, dia mengaku telah menyiapkan strategi untuk membuat perusahaan penerbangan yang telah pailit itu bisa kembali mengudara. “Sedikitnya dibutuhkan 20 juta dollar AS untuk bisa menerbangkan KJ/M FACHRI kembali Mandala. Namun, kami siap memberikan dana hingga satu triliun rupiah,” kata Sandiaga, Kamis (19/5) malam. Salah satu pemegang saham di PT Adaro Energy Tbk ini mengaku butuh setidaknya tiga bulan untuk bisa segera membuat Mandala terbang lagi. Selain itu, juga dibutuhkan paling tidak tiga tahun untuk bisa membuat Mandala menjadi stabil. “Kita harap segera bisa terbang. Paling cepat Juni. Selain itu, pengalaman kita ada restrukturisasi paling cepat tiga tahun. Kita juga belum ada pengalaman di industri penerbangan,” terangnya. Lewat perusahaan investasi miliknya, Saratoga, Sandiaga telah menyatakan jika dirinyalah yang menjadi pemegang sebesar 51 persen dari saham Mandala sehingga saat ini, pemegang saham Mandala adalah PT Saratoga Investama 51 persen, Tiger Airways 33 persen, kreditur 15 persen, dan Cardig International selaku pemilik lama sebesar 1 persen. Mandala memang tengah mencari investor untuk melunasi utang-utangnya kepada kreditor. Jumlah utang Mandala sendiri kepada kreditor konkruen mencapai 2,45 triliun rupiah dan utang kepada kreditur separatis, yaitu dalam hal ini Bank Victoria, mencapai 54,14 miliar rupiah. Mandala adalah perusahaan penerbangan yang didirikan pada 17 April 1969 dan awalnya merupakan bagian dari ABRI. � nse/E-8
12
DATA EFEK & ASURANSI
Sabtu
21 MEI 2011
KORAN JAKARTA
PERDAGANGAN SAHAM DAN OBLIGASI DI BURSA EFEK INDONESIA 20 MEI 2011 SAHAM INDEKS LQ-45 Kode AALI
Nama Saham
SAHAM UNTUNG TERBESAR Naik/Turun Penutupan (Rp)
Tertinggi Terendah
Astra Agro Lestari Tbk.
24.150
23.900
ADRO Adaro Energy Tbk.
2.375
ANTM Aneka Tambang (Persero) Tbk
2.225
Penutupan
Naik/Turun (%)
MCOR Bank Windu Kentjana Internatio
149
21,14
Kode
Nama Saham
Vol 28.500
Nilai 3.955.500
INDONESIA BOND PRICING AGENCY (IBPA) - IGSYC
Frek
INDONESIA GOVERNMENT SECURITIES YIELD CURVE
15
150
24.000
2.350
0
2.375
PRAS
Prima Alloy Steel Universal Tb
118
15,69
2.857.500
340.596.500
275
2.200
-25
2.200
PKPK
Perdana Karya Perkasa Tbk
169
13,42
62.112.500
10.356.496.500
2.406
62.150
61.100
900
62.000
WICO
Wicaksana Overseas Internation
81
10,96
12.493.500
972.817.000
555
315
300
5
310
SRAJ
Sejahteraraya Anugrahjaya Tbk.
475
7,95
5.699.500
2.634.850.000
713
7.400
7.200
50
7.300
LMPI
Langgeng Makmur Industri Tbk.
285
7,55
901.000
253.132.500
43
750
730
-10
740
BAYU
Bayu Buana Tbk
300
7,14
7.437.500
2.272.502.500
681
ASII
Astra International Tbk
ASRI
Alam Sutera Realty Tbk.
BBCA
Bank Central Asia Tbk
BBKP
Bank Bukopin Tbk
BBNI
Bank Negara Indonesia (Pers
3.950
3.900
0
3.950
CLPI
Colorpak Indonesia Tbk
810
6,58
3.529.500
2.791.370.000
276
BBRI
Bank Rakyat Indonesia (Pers
6.550
6.450
0
6.550
MFIN
Mandala Multifinance Tbk
830
6,41
1.677.000
1.379.500.000
212
BBTN
Bank Tabungan Negara (Perse
1.680
1.650
-20
1.660
SMAR Smart Tbk.
6.800
6,25
55.500
375.250.000
49
BDMN Bank Danamon Indonesia Tbk.
6.150
6.050
0
6.050
AMFG Asahimas Flat Glass Tbk
7.800
6,12
706.500
5.445.175.000
266
BJBR
Bank Pembangunan Daerah Jaw
1.280
1.260
-10
1.270
INCI
270
5,88
2.470.000
654.182.500
230
BMRI
Bank Mandiri (Persero) Tbk
7.300
7.200
0
7.250
19.000
5,56
23.000
422.275.000
25
BNBR
Bakrie & Brothers Tbk
87
83
-2
84
INRU
Toba Pulp Lestari Tbk.
950
5,56
505.500
477.185.000
35
BRAU
Berau Coal Energy Tbk.
550
540
0
540
AKPI
Argha Karya Prima Industry Tbk
1.020
5,15
84.500
81.990.000
2
BSDE
Bumi Serpong Damai Tbk
930
900
-10
900
GJTL
Gajah Tunggal Tbk
3.225
4,88
17.278.500
55.382.462.500
1.111
BTEL
Bakrie Telecom Tbk
375
370
0
375
EMTK Elang Mahkota Teknologi Tbk
1.580
4,64
238.500
385.010.000
60
BUMI
Bumi Resources Tbk
3.550
3.475
0
3.525
MNCN Media Nusantara Citra Tbk
930
4,49
29.055.500
26.423.530.000
1.825
CPIN
Charoen Pokphand Indonesia
1.950
1.920
-10
1.930
INDS
4.300
4,24
1.339.500
5.799.112.500
739
DOID
Delta Dunia Makmur Tbk
1.260
1.220
-20
1.240
MBSS Mitrabahtera Segara Sejati Tbk
1.730
4,22
16.390.000
27.866.885.000
359
ELSA
Elnusa Tbk
290
285
-5
290
ELTY
Bakrieland Development Tbk
176
168
-4
171
ENRG
Energi Mega Persada Tbk
200
193
-6
193
44.300
43.650
-550
43.700
GGRM Gudang Garam Tbk GJTL
Gajah Tunggal Tbk
3.275
3.100
150
3.225
INCO
International Nickel Indone
4.950
4.850
50
4.925
INDF
Indofood Sukses Makmur Tbk
5.700
5.600
-50
5.650
INDY
Indika Energy Tbk
INTP
Indocement Tunggal Prakasa
ISAT
Indosat Tbk
ITMG
Indo Tambangraya Megah Tbk.
JSMR
Intanwijaya Internasional Tbk
DSSA Dian Swastatika Sentosa Tbk
Indospring Tbk.
Kode POLY
Nama Saham
Penutupan
Naik/Turun (%)
Asia Pacific Fibers Tbk
Nilai
375
-24,24
48.131.000
20.396.157.500
2.251
82
-16,33
1.500
132.500
3
BMSR Bintang Mitra Semestaraya Tbk
250
-13,79
106.500
26.625.000
1
630
-12,5
8.807.500
5.832.915.000
685
4.100
-25
4.150
16.650
550
17.200
ARTI
Ratu Prabu Energi Tbk
5.350
5.250
0
5.350
SIAP
Sekawan Intipratama Tbk
83
-8,79
605.000
51.714.000
108
46.650
200
47.050
KBLI
KMI Wire & Cable Tbk.
112
-7,44
403.000
46.145.000
43
Jasa Marga (Persero) Tbk
3.500
3.450
-50
3.450
AMAG Asuransi Multi Artha Guna Tbk
250
-7,41
12.115.000
3.131.717.500
376
KLBF
Kalbe Farma Tbk
3.525
3.475
0
3.500
RODA Royal Oak Development Asia Tbk
200
-6,98
2.626.000
536.145.000
LPKR
Lippo Karawaci Tbk
680
660
-10
670
PTSP
Pioneerindo Gourmet Internatio
550
-6,78
1.000
550.000
LSIP
PP London Sumatra Indonesia
2.400
2.375
25
2.400
IGAR
Champion Pacific Indonesia Tbk
485
-6,73
18.832.500
MEDC Medco Energi International
2.725
2.700
0
2.725
ARNA Arwana Citramulia Tbk
360
-6,49
PGAS
Perusahaan Gas Negara (Pers
4.000
3.925
25
4.000
SMDM Suryamas Dutamakmur Tbk
118
-5,6
PTBA
Tambang Batubara Bukit Asam
21.050
20.800
0
21.050
SMCB Holcim Indonesia Tbk.
2.175
2.100
25
2.175
LMSH Lionmesh Prima Tbk.
SMGR Semen Gresik (Persero) Tbk
9.800
9.600
150
9.750
FPNI
TINS
Timah (Persero) Tbk.
2.700
2.675
0
2.700
GEMA Gema Grahasarana Tbk
TLKM
Telekomunikasi Indonesia (P
7.700
7.600
50
7.650
TOTL
UNSP
Bakrie Sumatra Plantations
490
480
10
490
UNTR
United Tractors Tbk.
22.400
22.000
50
22.250
UNVR
Unilever Indonesia Tbk
15.150
14.950
50
15.000
RAJA
Nama
8 7,5 7 6,5
Frek
47.200
Kode
8,5
6 Vol
GSMF Equity Development Investment
4.175
TRUB
Truba Alam Manunggal Engineeri
5,5
Nilai
Frek
15
5,33 10,16
9.469.275.000
1.035
2.816.000
1.041.107.500
293
131.500
15.481.000
14
139.132.000
10.256.314.500
767
9.000
45.200.000
13
135
-3,57
80.000
11.044.500
4
310
-3,12
347.500
106.465.000
27
Total Bangun Persada Tbk
315
-3,08
5.959.000
1.888.485.000
162
ENRG Energi Mega Persada Tbk
193
-3,02
371.380.000
72.537.962.000
2.660
SIPD
Sierad Produce Tbk
66
-2,94
26.552.000
1.765.506.500
210
Rukun Raharja Tbk
670
-2,9
166.000
113.880.000
14
Penutupan
Prb (Nominal)
Vol
Nilai
25
30
102,6149
6,7782
7,3750
FR0053
106,3750
7,3460
8,2500
15,33
FR0056
102,1750
8,1221
8,3750
20,17
FR0054
107,1250
8,7398
9,5000
Kontak IBPA: Departemen Pemasaran & Layanan ; E-mail: enquiries@ibpa.co.id ; Telepon: 021 515 1569 ; Faks: 021 515 1520 ; Website: www.ibpa.co.id Informasi yang disajikan oleh IBPA dalam dokumen ini hanya dapat digunakan untuk kepentingan penerima saja. Informasi dalam dokumen ini didasarkan pada sumber‐sumber data yang dapat dipercaya yang tersedia hingga batas waktu pengumpulan data yang ditetapkan oleh IBPA. Dokumen ini dimaksudkan semata‐mata hanya untuk tujuan penyediaan informasi nilai imbal hasil (yield) dan kurva imbal hasil (yield curve) Surat Utang Negara (SUN), serta data harga pasar wajar SUN seri benchmark, dan bukan merupakan rekomendasi, penawaran, saran ataupun pendapat dari IBPA untuk membeli, menjual, atau menyimpan Efek tertentu, atau bukan untuk mengesahkan dokumen, pajak, akuntansi, atau bukan merupakan saran investasi, atau bukan sebagai layanan yang menjanjikan keuntungan tertentu, atau kesesuaian dari Efek apapun atau investasi lainnya. IBPA, termasuk direksi, karyawan dan agen resmi IBPA, tidak bertanggung jawab atas kerugian yang timbul dari segala bentuk penggunaan informasi yang terdapat di dalam dokumen ini oleh penerima informasi dan akan membebaskan IBPA dari tuntutan atau upaya hukum apapun yang diakibatkannya.
Frek
21.257
BNBR Bakrie & Brothers Tbk
84
-2
609.497.000
51.666.280.000
1.615
PD
INDO PREMIER SECURITIES
607.258.295
413.799.729.200
12.360
ELTY
171
-4
466.338.500
79.851.707.000
2.854
HK
BRENT SECURITIES
530.957.500
107.219.731.500
455
ENRG Energi Mega Persada Tbk
193
-6
371.380.000
72.537.962.000
2.660
OK
NET SEKURITAS
467.011.301
501.579.326.044
176
DEWA Darma Henwa Tbk
102
-3
181.499.500
18.610.360.500
1.391
YJ
LAUTANDHANA SECURINDO
460.380.682
127.480.463.900
3.418
UNSP Bakrie Sumatra Plantations Tb
490
10
159.304.500
77.383.537.500
1.339
KI
CIPTADANA SECURITIES
455.960.652
301.358.656.500
3.615
TRUB Truba Alam Manunggal Engineer
72
-3
139.132.000
10.256.314.500
767
420
15
83.115.500
34.238.210.000
1.201
1
Obligasi Negara Th. 2004 Seri FR0025
20-May-11
23-May-11
0,4
590
0
80.206.500
47.074.360.000
194
2
Obligasi Negara Th. 2004 Seri FR0026
20-May-11
26-May-11
3,41
1.280
40
66.919.000
84.456.975.000
1.983
3
Obligasi Negara Th. 2005 Seri FR0027
20-May-11
25-May-11
4
Obligasi Negara Th. 2005 Seri FR0028
20-May-11
5
Obligasi Negara Th.2005 Seri FR0030
20-May-11
382.151.907
770.278.435.850
7.168
BLTA
OSK NUSADANA SECURITIES
344.029.000
203.063.344.500
5.730
TRAM Trada Maritime Tbk.
Berlian Laju Tanker Tbk
TX
DHANAWIBAWA ARTA CEMERLANG
329.199.360
49.776.967.100
436
YU
CIMB SECURITIES INDONESIA
313.044.000
379.438.984.500
5.623
BKSL
Sentul City Tbk
119
-3
65.391.000
7.732.734.500
751
CP
VALBURY ASIA SECURITIES
307.102.934
136.133.970.800
4.947
PKPK
Perdana Karya Perkasa Tbk
169
20
62.112.500
10.356.496.500
2.406
CMNP Citra Marga Nusaphala Persada
VOLUME TRANSAKSI TERBESAR OBLIGASI NEGARA No.
Nama Obligasi
Tgl Lelang
Volume
Nilai
(Rp Mil)
(Rp Mil)
102,100
100
102,1000
4,5563
113,600
30
34,0800
6,4612
11
4,07
110,100
13
14,3130
6,6187
9,5
24-May-11
6,16
115,400
54
62,3160
6,8806
10
25-May-11
4,99
116,600
5
5,8300
6,7625
10,75
Tgl Peny.
TTM
Harga
Yield
Kupon
10
SEMESTA INDOVEST
291.295.498
278.635.837.844
835
3.525
0
52.717.000
184.838.200.000
1.350
AI
UOB KAY HIAN SECURITIES
285.726.702
146.962.932.200
3.108
POLY
Asia Pacific Fibers Tbk
375
-120
48.131.000
20.396.157.500
2.251
6
Obligasi Negara Th.2006 Seri FR0034
20-May-11
25-May-11
10,08
137,000
1
1,3700
7,4950
12,8
NI
BNI SECURITIES
259.163.376
196.979.688.700
7.746
MIRA Mitra International Resources
179
0
46.984.500
8.416.841.000
628
7
Obligasi Negara Th. 2006 Seri FR0036
20-May-11
24-May-11
8,33
124,950
10
12,4950
7,4300
11,5
FZ
WATERFRONT SECURITIES IND.
251.603.000
63.226.014.500
2.583
ADRO Adaro Energy Tbk.
2.375
0
41.824.000
98.975.337.500
1.464
8
Obligasi Negara Th. 2006 Seri FR0037
20-May-11
24-May-11
15,33
132,500
20
26,5000
8,2257
12
GR
PANINSEKURITASTbk.
215.063.668
113.394.096.300
3.802
BMTR Global Mediacom Tbk.
790
30
35.859.500
27.499.985.000
795
9
Obligasi Negara Th. 2006 Seri FR0040
20-May-11
24-May-11
14,33
123,000
2
2,4600
8,2318
11
SQ
DINAMIKA USAHAJAYA
206.398.500
39.085.593.000
132
BHIT
171
2
34.977.500
5.954.187.000
453
KK
PHILLIP SECURITIES INDONESIA
205.072.532
123.693.118.800
6.199
ASRI
Alam Sutera Realty Tbk.
310
5
31.960.500
9.800.382.500
387
10
Obligasi Negara Th. 2007 Seri FR0042
20-May-11
25-May-11
16,16
115,420
30
34,6260
8,4582
10,25
LG
TRIMEGAH SECURITIES Tbk.
203.034.834
88.856.433.300
2.929
DOID
Delta Dunia Makmur Tbk
1.240
-20
31.925.500
39.293.395.000
413
11
Obligasi Negara Th. 2007 Seri FR0043
20-May-11
23-May-11
11,16
117,250
25
29,3125
7,8919
10,25
12
Obligasi Negara Th. 2007 Seri FR0044
20-May-11
24-May-11
13,33
114,200
10
11,4200
8,2222
10
13
Obligasi Negara Th. 2007 Seri FR0046
20-May-11
25-May-11
12,16
111,390
1
1,1139
8,0129
9,5
14
Obligasi Negara Th. 2007 Seri FR0047
20-May-11
24-May-11
16,75
112,530
5
5,6265
8,5732
10
15
Obligasi Negara RI Seri FR0049
20-May-11
25-May-11
2,32
106,330
2,112
2,2457
6,0131
9
16
Obligasi Negara RI Seri FR0052
20-May-11
24-May-11
19,25
115,500
10
11,5500
8,8099
10,5
17
Obligasi Negara RI Seri FR0054
20-May-11
24-May-11
20,17
104,250
0,7
0,7298
9,0380
9,5
18
Obligasi Negara RI Seri FR0055
20-May-11
24-May-11
5,33
102,100
16
16,3360
6,8930
7,375 8,375
MG
CC
MANDIRI SEKURITAS
197.182.500
233.790.770.000
3.841
TOP NILAI BROKER Kode
Nama
BUMI Bumi Resources Tbk
6,7489 5,6676 6,0924 6,4807 6,6932 6,8280 6,9533 7,0942 7,2531 7,4237 7,5984 7,7708 7,9361 8,0912 8,2342 8,3643 8,4814 8,5859 8,6784 8,7598 8,8311 8,8931 8,9470 8,9935 9,0336 9,0680 9,0975 9,1227 9,1442 9,1625 9,1781
FR0055
280.352.601.200
KIM ENG SECURITIES
19-April-11
Kupon (%)
630.920.895
ZP
6,7473 5,5339 6,0978 6,4801 6,6441 6,7444 6,8561 6,9973 7,1629 7,3425 7,5262 7,7065 7,8783 8,0384 8,1851 8,3178 8,4366 8,5419 8,6346 8,7158 8,7864 8,8476 8,9004 8,9458 8,9847 9,0180 9,0463 9,0705 9,0909 9,1082 9,1229
YTM (%)
eTRADING SECURITIES
DR
20-Mei-11
0,1 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30
Fair Price (%)
YP
Bakrieland Development Tbk
Tenor
BENCHMARK SUN
1
-4
20
20 MEI 2011
71
-3,92
Nama Saham
10
Seri
72
Kode
5
19 MEI 2011
SAHAM VOLUME TERBESAR Volume
0
Tenor
4.900
Titan Kimia Nusantara Tbk
YIELD
9
SAHAM RUGI TERBESAR
17.250
TOP VOLUME BROKER
9,5
Bhakti Investama Tbk
BORN Borneo Lumbung Energi & Metal
1.540
-10
29.608.000
45.420.960.000
1.385
SAHAM NILAI TERBESAR Volume
Nilai
Frek
Kode
Nama Saham
Penutupan
Prb (Nominal)
62.000
900
6.637.500
410.642.600.000
2.135
Vol
Nilai
Frek
ZP
KIM ENG SECURITIES
382.151.907
770.278.435.850
7.168
ASII
CS
CREDIT SUISSE SECURITIES IND
174.167.500
620.323.440.000
4.965
SMGR Semen Gresik (Persero) Tbk
9.750
150
20.454.500
198.550.025.000
1.185
OK
NET SEKURITAS
467.011.301
501.579.326.044
176
BUMI
Bumi Resources Tbk
3.525
0
52.717.000
184.838.200.000
1.350
Bank Mandiri (Persero) Tbk
Astra International Tbk
RX
MACQUARIE CAPITAL SEC. IND.
89.913.000
492.268.546.000
3.565
BMRI
7.250
0
24.911.500
180.496.975.000
979
BK
J.P MORGAN SECURITIES INDONESIA
80.460.500
427.391.665.500
1.431
UNTR United Tractors Tbk.
22.250
50
6.960.000
154.394.150.000
1.074
19
Obligasi Negara RI Seri FR0056
20-May-11
24-May-11
15,33
102,000
10,65
10,8630
8,1420
DX
BAHANA SECURITIES
157.223.960
426.332.423.160
4.636
BBRI
6.550
0
20.083.500
130.498.375.000
1.643
20
Obligasi Negara RI Seri FR0057
20-May-11
25-May-11
30,01
104,820
10
10,4820
9,0310
9,5
PD
INDO PREMIER SECURITIES
607.258.295
413.799.729.200
12.360
PGAS Perusahaan Gas Negara (Perser
4.000
25
27.761.500
109.827.850.000
1.420
21
Obligasi Pem. Th. 2002 Seri FR0016
20-May-11
23-May-11
0,24
101,750
8
8,1400
5,6080
13,45
YU
CIMB SECURITIES INDONESIA
313.044.000
379.438.984.500
5.623
TLKM
7.650
50
13.754.000
104.929.800.000
1.201
22
Obligasi Pem. Th. 2002 Seri FR0017
20-May-11
25-May-11
0,66
104,900
18
18,8820
5,2245
13,15
DB
DEUTSCHE SECURITIES INDONESIA
61.218.500
364.859.620.500
2.474
ADRO Adaro Energy Tbk.
2.375
0
41.824.000
98.975.337.500
1.464
AK
UBS SECURITIES INDONESIA
105.116.172
332.514.594.844
4.460
CMNP Citra Marga Nusaphala Persada
1.280
40
66.919.000
84.456.975.000
1.983
23
Obligasi Pem. Th. 2002 Seri FR0020
20-May-11
20-May-11
2,57
113,778
20
22,7556
8,8447
14,275
KZ
CLSA INDONESIA
82.220.000
319.039.290.500
2.299
ELTY
171
-4
466.338.500
79.851.707.000
2.854
24
Obligasi Pem. Th. 2002 Seri VR0022
20-May-11
24-May-11
4,85
100,683
176,14
177,3428
5,0000
6,36967
25
Obligasi Pem. Th. 2002 Seri VR0028
20-May-11
24-May-11
7,27
101,000
50
50,5000
0,1723
6,36967 9,4
Bank Rakyat Indonesia (Perser Telekomunikasi Indonesia (Per
Bakrieland Development Tbk
KI
CIPTADANA SECURITIES
455.960.652
301.358.656.500
3.615
UNSP
Bakrie Sumatra Plantations Tb
YP
ETRADING SECURITIES
630.920.895
280.352.601.200
21.257
INTP
Indocement Tunggal Prakasa Tb
MG
SEMESTA INDOVEST
291.295.498
278.635.837.844
835
CC
MANDIRI SEKURITAS
197.182.500
233.790.770.000
3.841
ENRG Energi Mega Persada Tbk
OD
DANAREKSA SEKURITAS
172.305.742
213.064.732.550
5.649
ITMG
DR
OSK NUSADANA SECURITIES
344.029.000
203.063.344.500
5.730
PTBA
NI
BNI SECURITIES
259.163.376
196.979.688.700
7.746
AI
UOB KAY HIAN SECURITIES
285.726.702
146.962.932.200
3.108
CP
VALBURY ASIA SECURITIES
307.102.934
136.133.970.800
4.947
TOP BROKER TERAKTIF Kode YP
Nama eTRADING SECURITIES
PD
INDO PREMIER SECURITIES
NI
BNI SECURITIES
490
10
159.304.500
77.383.537.500
1.339
17.200
550
4.432.000
75.810.800.000
950
26
Obligasi Negara Republik Indonesia Seri ORI003
20-May-11
23-May-11
0,31
101,180
0,5
0,5059
5,4728
7.300
50
10.123.500
73.893.825.000
1.038
27
Obligasi Negara Republik Indonesia Seri ORI004
20-May-11
24-May-11
0,81
102,250
0,1
0,1023
6,6175
9,5
193
-6
371.380.000
72.537.962.000
2.660
28
Obligasi Negara Republik Indonesia Seri ORI005
20-May-11
24-May-11
2,32
109,250
0,01
0,0109
7,0982
11,45
Indo Tambangraya Megah Tbk.
47.050
200
1.424.500
66.962.925.000
724
Tambang Batubara Bukit Asam (
21.050
0
3.051.000
63.877.000.000
713
29
Obligasi Negara Republik Indonesia Seri ORI006
20-May-11
25-May-11
1,24
103,750
1
1,0375
6,1589
9,35
AALI
Astra Agro Lestari Tbk.
24.000
150
2.621.500
62.931.725.000
872
30
Obligasi Negara Republik Indonesia Seri ORI007
20-May-11
24-May-11
2,24
100,500
0,1
0,1005
7,7016
7,95
INCO
International Nickel Indonesi
4.925
50
12.188.000
59.922.712.500
858
31
Surat Perbendaharaan Negara Seri SPN20110706
20-May-11
24-May-11
0,13
99,433
30,05
29,8795
4,8440
0
INDF
Indofood Sukses Makmur Tbk
5.650
-50
10.210.500
57.555.050.000
793
32
Surat Perbendaharaan Negara Seri SPN20110804
20-May-11
23-May-11
0,21
99,108
173
171,4569
4,5000
0
Penutupan
Prb (Nominal)
171
-4
466.338.500
Yield
Kupon
Rating
A(idn)
BBCA Bank Central Asia Tbk
VOLUME TRANSAKSI TERBESAR OBLIGASI KORPORASI
SAHAM TERAKTIF Volume
Frek
Kode
280.352.601.200
Nilai
21.257
ELTY
607.258.295
413.799.729.200
12.360
ENRG Energi Mega Persada Tbk
193
-6
371.380.000
72.537.962.000
2.660
259.163.376
196.979.688.700
7.746
PKPK
169
20
62.112.500
10.356.496.500
2.406
630.920.895
Nama Saham Bakrieland Development Tbk Perdana Karya Perkasa Tbk
Vol
Nilai 79.851.707.000
Frek 2.854
No.
3,81
103,750
10
10,3750
12,0039
13,25
2,33
102,770
3,5
3,5970
9,3423
10,75
idAA
Obligasi Subordinasi II Bank BRI Tahun 2009
20-May-11
23-May-11
3,59
102,030
10
10,2030
10,2995
10,95
AA(idn)
770.278.435.850
7.168
POLY
Asia Pacific Fibers Tbk
375
-120
48.131.000
20.396.157.500
2.251
123.693.118.800
6.199
ASII
Astra International Tbk
62.000
900
6.637.500
410.642.600.000
2.135
3
1.280
40
66.919.000
84.456.975.000
1.983
930
40
29.055.500
26.423.530.000
1.825
203.063.344.500
5.730
CMNP Citra Marga Nusaphala Persada
5.649
MNCN Media Nusantara Citra Tbk
YU
CIMB SECURITIES INDONESIA
313.044.000
379.438.984.500
5.623
BBRI
CS
CREDIT SUISSE SECURITIES IND
174.167.500
620.323.440.000
4.965
BNBR Bakrie & Brothers Tbk
CP
VALBURY ASIA SECURITIES
307.102.934
136.133.970.800
4.947
DX
BAHANA SECURITIES
157.223.960
426.332.423.160
AK
UBS SECURITIES INDONESIA
105.116.172
ML
MERRILL LYNCH INDONESIA
CC
MANDIRI SEKURITAS
GR
PANIN SEKURITAS Tbk.
KI
CIPTADANA SECURITIES
RX
MACQUARIE CAPITAL SEC. IND.
YJ
LAUTANDHANA SECURINDO
LS
RELIANCE SECURITIES
135.561.121
AI
UOB KAY HIAN SECURITIES
4
Obligasi V Bank DKI Tahun 2008
20-May-11
20-May-11
1,79
102,500
5
5,1250
9,7100
11,25
idA+
5
Obligasi V Bank Jabar Tahun 2006
20-May-11
20-May-11
0,55
101,850
1
1,0185
0,0000
11,25
idAA-
6.550
0
20.083.500
130.498.375.000
1.643
84
-2
609.497.000
51.666.280.000
1.615
6
Obligasi VII Bank Jabar Banten Tahun 2011 Seri B
20-May-11
23-May-11
4,73
102,000
10
10,2000
9,6865
10,2
idAA-
ADRO Adaro Energy Tbk.
2.375
0
41.824.000
98.975.337.500
1.464
7
Obligasi II Bank Lampung Tahun 2007
20-May-11
23-May-11
1,47
96,500
10
9,6500
14,5500
11,85
idA-
4.636
PGAS Perusahaan Gas Negara (Perser
4.000
25
27.761.500
109.827.850.000
1.420
8
Obligasi Bank Sulselbar I Tahun 2011 Seri B
20-May-11
25-May-11
4,98
101,650
2
2,0330
9,9700
10,4
idA
332.514.594.844
4.460
DEWA Darma Henwa Tbk
102
-3
181.499.500
18.610.360.500
1.391
72.053.500
122.105.655.000
3.952
BORN Borneo Lumbung Energi & Metal
1.540
-10
29.608.000
45.420.960.000
1.385
9
Obligasi Bakrie Telecom I Tahun 2007
20-May-11
20-May-11
1,29
100,000
0,5
0,5000
11,9000
11,9
idA-
197.182.500
233.790.770.000
3.841
MYTX Apac Citra Centertex Tbk
113
-2
14.045.500
1.589.916.500
1.353
10
Bank Victoria II Tahun 2007
20-May-11
20-May-11
0,84
102,650
1
1,0265
0,0000
12
BBB+(idn)
215.063.668
113.394.096.300
3.802
BUMI
3.525
0
52.717.000
184.838.200.000
1.350
11
Obligasi I BW Plantation Tahun 2010
20-May-11
24-May-11
4,49
95,150
1,5
1,4273
12,0343
10,675
idA
455.960.652
301.358.656.500
3.615
UNSP Bakrie Sumatra Plantations Tb
490
10
159.304.500
77.383.537.500
1.339
12
Indosat Syariah Ijarah Tahun 2005
20-May-11
20-May-11
0,09
100,200
1
1,0020
0,0000
0
idAA+(sy)
89.913.000
492.268.546.000
3.565
TLKM Telekomunikasi Indonesia (Per
7.650
50
13.754.000
104.929.800.000
1.201
15
83.115.500
34.238.210.000
1.201
20-May-11
25-May-11
3,03
103,700
2
2,0740
8,7878
10,2
idAA+
3.418
420
Indosat V Tahun 2007 Seri A
127.480.463.900
BLTA
13
460.380.682
75.300.479.250
3.368
SMGR Semen Gresik (Persero) Tbk
9.750
150
20.454.500
198.550.025.000
1.185
14
Obligasi Subordinasi Bank Mega Tahun 2007
20-May-11
23-May-11
6,66
101,000
1
1,0100
10,8300
11,5
A(idn)
15
Obligasi Subordinasi Bank Panin III Tahun 2010
20-May-11
20-May-11
6,48
100,000
0,5
0,5000
0,0000
10,5
idAA-
285.726.702
146.962.932.200
3.108
Bank Rakyat Indonesia (Perser
(Rp Mil)
24-May-11
205.072.532
213.064.732.550
(Rp Mil) 25-May-11
382.151.907 344.029.000
Nilai
20-May-11
PHILLIP SECURITIES INDONESIA
172.305.742
Volume Harga
20-May-11
KIM ENG SECURITIES OSK NUSADANA SECURITIES
TTM
Obligasi Astra Sedaya Finance XI Tahun 2010 Seri E
ZP
DANAREKSA SEKURITAS
Tgl Peny.
Obligasi TPJ I Tahun 2008 Seri C
KK DR
Tgl Lelang
1 2
OD
Nama Obligasi
Bumi Resources Tbk
Berlian Laju Tanker Tbk
PWON Pakuwon Jati Tbk
960
30
14.533.500
13.681.090.000
1.147
UNIT LINK PT AJ SEQUIS LIFE
PT ASURANSI TAKAFUL KELUARGA
Unit Link
19-Mei-11
18-Mei-11
Unit Link
PT BNI LIFE INSURANCE 19-Mei-11
18-Mei-11
COMMONWEALTH LIFE
Unit Link
19-Mei-11
18-Mei-11
Takafulink Alia
Rp
1.444,23
1.439,33
B-Life Link Dana Stabil
Rp
1.476,12
1.474,26
Unit Link
19-Mei-11
18-Mei-11
Sequis Life Rupiah Equity Fund
Rp
21.526,25
21.398,83
Investra Balance Fund
Rp
1.996,76
1.989,21
Sequis Life Rupiah Managed Fund
Rp
2.455,57
2.451,22
Takafulink Istiqomah
Rp
1.519,51
1.519,52
B-Life Link Dana Selaras
Rp
1.578,78
1.584,94
Investra Balanced Progressive Fund
Rp
2.859,00
2.842,61
Sequis Life Rupiah Stable Fund
Rp
1.607,60
1.602,21
Takafulink Mizan - Syariah Investa Link
Rp
1.819,17
1.817,84
B-Life Link Dana Maxima
Rp
1.641,45
1.656,84
Investra Balanced Target Fund
Rp
1.137,19
1.135,74
Sequis Life Rupiah Cash Fund
Rp
1.169,03
1.168,86
B-Life Link Dana Cemerlang
Rp
1.317,20
1.317,17
Investra Balanced Syariah
Rp
1.093,17
1.093,43
155,53
155,39
B-Life Link Dana Kombinasi
Rp
1.291,88
1.300,65
Investra Bond Fund
Rp
2.070,10
2.060,72
B-Life Link Dana Aktif
Rp
1.340,29
1.351,20
Investra Equity Fund
Rp
4.097,33
4.069,81
Investra Equity Income Fund
Rp
2.966,24
2.943,96
Investra Equity Infrastructure Fund
Rp
1.465,48
1.451,52
Investra Equity Dynamic Fund
Rp
1.478,05
1.469,31
Investra Equity Syariah
Rp
1.477,43
1.475,22
Investra Money Market Fund
Rp
1.454,37
1.454,22
Commlink Aggressive Fund
Rp
2.000,39
1.987,22
Commlink Moderate Fund
Rp
1.656,94
1.650,58
Commlink Conservative Fund
Rp
1.252,41
1.247,16
Sequis Life US Dollar Stable Fund Rupiah Golden Fixed Income Fund
Rp
1.766,00
1.761,90
Rupiah Golden Equity Fund
Rp
2.838,35
2.813,09
Rupiah Golden Managed Fund
Rp
2.530,77
2.509,46
Syariah rupiah Balanced Fund
Rp
1.518,66
1.516,32
PT. ASURANSI JIWA MEGA LIFE Unit Link
19-Mei-11
18-Mei-11
Mega Link Agressive Fund
Rp
1.330,18
1.319,87
B-Life Spectra Link Dana Stabil Plus
Rp
1.347,89
1.346,20
Mega Link Balance Fund
Rp
1.528,32
1.521,23
B-Life Spectra Link DanaSelaras Plus
Rp
1.560,23
1.566,31
Mega Link Protected Fund
Rp
1.433,86
1.431,22
B-Life Spectra Link Dana Maxima Plus
Rp
1.902,85
1.920,69
1,1554
1,1556
B-Life Spectra Link Dana Secure USD
PT A.J. CENTRAL ASIA RAYA
JS LINK JIWASRAYA
Unit Link
Unit Link
19-Mei-11
18-Mei-11
JS Balanced Fund
Rp
1.548,93
1.541,02
JS Equity Fund
Rp
1.814,32
1.801,17
JS Fixed Income Fund
Rp
1.251,17
1.248,70
19-Mei-11
18-Mei-11
B-Life Syariah Stabil
Rp
1.420,07
1.419,25
B-Life Syariah Berimbang
Rp
1.255,61
1.270,63
CARLink Pro-Fixed
Rp
1.947,27
1.946,80
B-Life Syariah Optimal
Rp
1.438,79
1.444,10
CARLink Pro-Mixed
Rp
2.162,50
2.158,51
B-Life Syariah Fixed Income
Rp
1.386,04
1.385,12
CARLink Pro-Save
Rp
1.583,82
1.583,54
B-Life Syariah Managed Fund
Rp
1.090,77
1.095,96
1.359,12
B-Life Syariah Equity Fund
Rp
1.132,54
1.141,08
Century Pro-Fixed
Rp
1.359,44
* Untuk Harga Unit Produk Premi Tunggal menggunakan Harga Beli
®
KORAN JAKARTA
EKONOMI INTERNASIONAL
®
Sabtu
21 MEI 2011
» Permintaan Naik
HARGA EMAS USD1.497,00/Toz
»
Calon konsumen tengah melihat-lihat perhiasan emas di sebuah toko di Hefei, Provinsi Anhui, Jumat (20/5). Dewan Emas Dunia atau World Gold Council kemarin melaporkan komoditas emas akan menghadapi kenaikan permintaan pada tahun ini, khususnya dari China dan India. Indikasi tersebut terlihat dari kenaikan harga emas hingga ke level tinggi sejak awal bulan ini.
CHINA OUT AFP
Suksesi IMF I Proses Pemilihan Harus Transparan
Persaingan Kian Memanas Pertarungan untuk memperebutkan posisi direktur pelaksana Dana Moneter Internasional (IMF) mulai memanas. WASHINGTON – Perebutan kursi kepemimpinan di IMF kian memanas. Posisi yang ditinggalkan Dominique StraussKahn yang mundur setelah terjerat skandal pelecehan seksual beberapa waktu lalu dinilai sangat krusial bagi perekonomian dunia. Setiap tahunnya, IMF mengeluarkan dana pinjaman senilai puluhan miliar dollar Amerika Serikat (AS) ke sejumlah negara yang tengah dilanda masalah keuangan. Tak hanya itu, sosok direktur pelaksana IMF ke depan diharapkan mampu mengomunikasikan ketetapan atau prasyarat kepada negaranegara debitor. Saat ini, lembaga keuangan yang bermarkas di Washington, AS, itu sibuk mencari calon pengganti Strauss-Kahn. “Pimpinan dewan eksekutif IMF se-
dang menghubungi sejumlah kolega hari ini, (Jumat, 20/5), untuk membahas proses pemilihan direktur pelaksana,” ungkap juru bicara IMF, William Murray, mengacu pada Abdel Shakour Shaalan dari Mesir yang mewakili negara-negara Arab. IMF sebelumnya menegaskan, proses pemilihan pengganti Strauss-Kahn akan berlangsung secara transparan dengan mempertimbangkan asas kepatutan. IMF menjelaskan bahwa dewan eksekutif akan memilih kandidat yang dinilai mumpuni dari 187 negara anggota. IMF menambahkan, dewan eksekutif yang diberi kuasa untuk memilih direktur pelaksana akan mencapai konsensus untuk memilih sosok yang dinilai layak memimpin lembaga itu. Namun, pendekatan konsensus dalam suksesi kepe-
mimpinan IMF menuai protes pada tataran internal. Pendekatan tersebut dinilai akan menguntungkan negara maju, khususnya Eropa, yang selama ini menduduki kursi kepemimpinan di IMF. “Konsensus adalah kata yang paling pas untuk menggambarkan apa yang terjadi selama ini dalam pemilihan direktur pelaksana IMF. Tidak ada transpransi. Kami tidak pernah tahu bagaimana konsensus itu disepakati, termasuk siapa penggagasnya,” kata Direktur Eksekutif IMF dari India, Arvind Virmani. Menurut Virmani, dalam tubuh IMF, banyak yang merasa pemilihan sering kali tidak kredibel. “Negara asal kandidat, termasuk kebangsaannya, semua sepertinya sudah ‘diseleksi’,” tegasnya Virmani. Perebutan jabatan nomor satu di IMF ini sepertinya mulai mengerucut antara negara-negara maju dan negara dengan kekuatan ekonomi baru (emerging market). Di satu sisi, negara maju, termasuk AS dan Eropa,
mengaku pantas memimpin lembaga keuangan itu karena dinilai memiliki kontribusi besar dalam hal pendanaan. “Uni Eropa (UE) pantas mengisi posisi itu dengan kandidat yang memunyai pengalaman tinggi. Selama ini, negara anggota (UE) berkontribusi besar terhadap pendanaan (di IMF),” kata Presiden Prancis Nicolas Sarkozy. Di pihak lain, negara kekuatan ekonomi baru menilai kandidat mereka pantas memimpin IMF. Pasalnya, saat ini, pertumbuhan ekonomi di negara ekonomi baru melesat pascakrisis finansial global pada 2008. Tak hanya itu, penunjukan direktur pelaksana IMF dari negara ekonomi baru (emerging market) akan membawa perubahan di tubuh lembaga tersebut. Dukungan OECD Ibarat gayung bersambut, keinginan negara ekonomi baru tersebut mendapat dukungan dari Organisasi untuk Kerja Sama dan Pengem-
bangan Ekonomi (OECD). Organisasi itu menginginkan kepemimpinan IMF dipegang oleh negara non-Eropa. “Inilah waktunya untuk mendobrak tradisi sejak Perang Dunia II, di mana tokoh dari Eropa selalu memimpin lembaga (IMF),” kata Sekretaris Jenderal OECD Angel Gurria. Terkait dengan kandidat yang berpotensi menggantikan Strauss-Kahn, saat ini mulai muncul sejumlah nama. Negara-negara UE lebih menjagokan Menteri Keuangan Prancis Christine Lagarde untuk menjadi direktur pelaksana IMF. Di pihak lain, negara-negara berkembang dan kekuatan ekonomi baru cenderung mendukung ekonom IMF dan mantan Menteri Ekonomi Turki Kemal Dervis untuk menjadi penerus Strauss-Kahn. Sementara itu, Rusia dan beberapa negara pecahan Uni Soviet mendukung Gubernur Bank Sentral Kazakhtan Grigory Marchenko sebagai kandidat direktur pelaksana IMF. � uci/AFP/Rtr/E-10
Penanganan Bencana
BoJ Pertahankan Suku Bunga Rendah TOKYO – Bank Sentral Jepang (BoJ) mempertahankan kebijakan ultralonggar untuk memacu pertumbuhan ekonomi di negara itu pada tahun ini. Keputusan tersebut diambil setelah perekonomian Jepang terkontraksi sepanjang tiga bulan pertama tahun ini. Mengutip penuturan sumber terkait BoJ, Jumat (20/5), bank sentral memutuskan untuk mempertahankan kebijakan suku bunga rendah pada kisaran 0-0,1 persen dan program pembelian aset pemerintah sebesar 10 triliun dollar AS. Langkah tersebut diambil untuk merangsang kepercayaan investor dan mendorong pertumbuhan ekonomi Jepang tahun ini. “Ekonomi Jepang menghadapi tekanan kuat, terutama
pada sisi produksi karena efek domino dari bencana gempa dan tsunami,” demikian pernyataan BoJ. Keputusan tersebut diambil di tengah perekonomian Jepang yang kian tak menentu pascabencana alam dan nuklir pada Maret lalu. Negara ekonomi terbesar ketiga di dunia itu kembali terperosok ke dalan resesi pada periode JanuariMaret lalu. Data terbaru pemerintah menunjukkan, produk domestik bruto (PDB) sepanjang tiga bulan pertama tahun ini kembali terkontraksi sebesar 0,9 persen dibandingkan kuartal sebelumnya dan 3,7 persen dibandingkan periode sama 2010. Pemerintah Jepang bahkan memprediksikan, PDB pada
« Ekonomi Jepang
menghadapi tekanan kuat, terutama pada sisi produksi karena efek domino dari bencana gempa dan tsunami.
»
periode April-Juni kembali terkontraksi akibat terganggunya aktivitas industri pascabencana alam dan nuklir. Meski demikian, BoJ tetap optimistis perekonomian Jepang akan segera tumbuh kembali. Dalam penilaian yang dirilis kemarin, BoJ menyatakan perekonomian diperkirakan memulih kembali pada semester kedua tahun fiskal 2011. “Saat itu, masalah kelangkaan pasokan mereda dan produksi
kembali bergeliat,” demikian hasil penilaian BoJ. Sebelumnya, BoJ menetapkan suku bunga rendah pada level 0-0,1 persen dan gencar membeli surat utang pemerintah dan korporasi Jepang untuk menggerakkan pemulihan ekonomi pascakrisis finansial global 2008. Tak hanya itu, pascabencana alam, BoJ kembali menyiapkan dana sebesar 10 triliun yen untuk membeli aset pemerintah dan mendukung kinerja perbankan di Jepang. Memutuskan Mundur Sementara itu, meledaknya pembangkit listrik tenaga nuklir (PLTN) Fukushima Daiichi telah memukul kinerja Tokyo Electric Power Co (TEPCO). Perusahaan listrik swasta itu harus menelan
kerugian keuangan sangat besar akibat musibah tersebut. Sepanjang tahun fiskal yang berakhir Maret lalu, TEPCO dilaporkan merugi sebesar 1,25 triliun yen atau setara 15 miliar dollar AS, nilai kerugian terbesar sejak krisis nuklir di Chernobyl pada 25 tahun lalu. Kerugian itu kian memojokkan posisi Presiden Direktur TEPCO Masataka Shimizu. Menurut laporan TEPCO, Jumat (20/5), Shimizu memutuskan mundur dari jabatannya akibat krisis yang saat ini menimpa perusahaannya. Rencananya, dewan direksi TEPCO akan menunjuk Direktur Pelaksana Toshio Nishizawa untuk menggantikan Shimizu setelah rapat umum pemegang saham pada Juni mendatang. � uci/AFP/Rtr/E-10
Perdagangan Bebas
Kerangka TPP Siap Disetujui November 2011 BIG SKY – Proses pembentukan Kemitraan Trans-Pasifik (TPP) yang dimotori Amerika Serikat (AS) mulai menunjukkan hasil nyata. Rencananya, negara anggota TPP akan menyetujui kerangka kerja sama perdagangan bebas pada November mendatang, bersamaan dengan pertemuan tingkat tinggi APEC di Honolulu, AS. Dalam pertemuan APEC di Big Sky, Montana, Amerika Serikat (AS), Jumat (20/5) WIB, delegasi dari sembilan anggota TPP menyatakan sepakat akan menyusun kerangka kerja sama perdagangan bebas pada November mendatang. Kesepakatan ini dibuat di tengah buntunya perundingan
13
putaran Doha tentang perdagangan bebas global. Perwakilan Perdagangan AS Ron Kirk mengatakan ide pembentukan TPP berawal dari perundingan Organisasi Perdagangan Bebas (WTO) di Doha. “Kami perlu menggali sisi produktivitas dari tiap negara. Kami tidak ingin menciptakan kesempatan,” kata Kirk. Kirk menyambut baik antusiasme yang ditunjukan kesembilan perwakilan negara tersebut. Hal tersebut lantas menerbitkan optimisme bahwa tidak ada yang sulit untuk diwujudkan. Sembilan negara anggota TPP gencar mempromosikan pemberlakukan perdagangan bebas sebelum pertemuan APEC di
AFP/RONALDO SCHEMIDT
Ron Kirk
Hawaii pada November 2011 mendatang. Sembilan negara itu meliputi AS, Brunei, Chile, Selandia Baru, Singapura, Australia, Malaysia, Peru, dan Vietnam.
Blok Penting TPP dipandang sebagai blok penting untuk pemberlakuan perdagangan bebas di kawasan Asia Pasifik atau Free Trade Area of the Asia Pacific (FTAAP) dengan pembebasan tarif ekspor-impor dan pencabutan hambatan perdagangan (barrier). Blok tersebut dinilai strategis yang menghubungkan perekonomian mulai dari China hingga Chile dan AS. Semula TPP dibentuk oleh empat negara, yakni Brunei, Chile, Selandia Baru, dan Singapura. Dalam perkembangannya, Australia, Malaysia, Peru, dan Vietnam memutuskan bergabung dengan aliansi perdagangan bebas itu.
Saat ini, AS dan delapan negara pendukung TPP terus melakukan pendekatan terhadap beberapa negara besar di Asia, termasuk Jepang, Korsel, dan Indonesia, mengingat China enggan bergabung dengan aliansi tersebut. Namun, ketiga negara itu mengaku masih mempertimbangkan opsi untuk bergabung ke dalam TPP. Jepang menyatakan pemberlakuan perdagangan bebas akan merugikan negaranya yang pertumbuhan ekonominya tengah melambat. Sektor pertanian di Jepang dianggap belum siap menghadapi gempuran beras murah dari AS dan Vietnam. � uci/mad/AFP/Rtr/E-10
1.498
0,34%
1.497,00
1.496 1.494 1.492 1.490 1.488 1.486
1.490,60 16 Mei
18 Mei
20 Mei
Terpengaruh Aksi “Sell-Off” HARGA emas di pasar komoditas Asia kembali turun akibat aksi sell-off para pelaku menyusul meningkatnya kekhawatiran tentang perekonomian Jepang. Dalam perdagangan di Hong Kong, Jumat (20/5), harga emas ditutup di level 1.497,00-1.504,00 dollar AS per ons, naik dari penutupan sehari sebelumnya sebesar 1.494,00-1.495,00 dollar AS per ons. Sumber AFP
JELAJAH IEA Desak OPEC Naikkan Kuota Produksi PARIS – Badan Energi Internasional (IEA) mendesak Organisasi Negara Pengekspor Minyak (OPEC) menaikkan kuota produksinya untuk mengatasi kenaikan harga minyak mentah dunia saat ini. Desakan tersebut disampaikan beberapa pekan menjelang pertemuan tahunan OPEC pada 8 Juni mendatang. “Dewan gubernur (IEA) mendesak adanya langkah dari para produsen yang bisa membantu menghindari dampak negatif bagi perekonomian global akibat pengetatan pasar secara tajam. Untuk itu, dewan gubernur menyambut baik komitmen (OPEC) untuk menambah pasokan,” demikian pernyataan IEA seusai pertemuan dewan gubernur di Paris, Prancis, Kamis (19/5) waktu setempat. Sayangnya, IEA enggan menyebutkan berapa kuota yang harus ditambah sehingga dapat efektif mendorong penurunan harga minyak mentah dunia sekarang ini. Seperti yang diketahui, OPEC tetap mempertahankan kuota produksi minyaknya yang belum berubah sejak akhir 2008 lalu sebesar 24,84 juta barel per hari, meskipun harga di pasar komoditas dunia terus berfluktuatif. � mad/AFP/E-10
Neraca Transaksi Berjalan Zona Euro Tetap Defisit FRANKFURT – Kegiatan perdagangan di zona euro mulai menunjukkan tanda-tanda memulih meskipun sebagian negara di kawasan itu masih terbelit krisis utang. Indikasi tersebut terlihat dari membaiknya neraca transaksi berjalan di kawasan 17 negara pengguna mata uang tunggal euro pada Maret lalu. Bank Sentral Eropa (ECB), Jumat (20/5), melaporkan transaksi berjalan sepanjang Maret lalu tercatat masih defisit sebesar 4,7 miliar euro atau setara 6,7 miliar dollar AS. Angka tersebut lebih baik ketimbang revisi pencapaian pada Februari lalu sebesar 6,5 miliar euro. Sektor jasa cukup berpengaruh besar dalam perbaikan neraca transaksi berjalan itu. Data ECB menunjukkan perdagangan di sektor jasa tercatat surplus sebesar 3,8 miliar euro, sedang ekspor dan impor barang berhasil membukukan surplus sebesar 800 juta euro. Neraca transaksi berjalan mencakup nilai ekspor dan impor naik barang maupun jasa, serta perpindahan arus modal. Zona euro terakhir kali membukukan surplus neraca transaksi berjalan pada Januari 2010. Sepanjang tahun lalu, defisit neraca berjalan zona euro mencapai 52,2 miliar euro atau sekitar 0,6 persen dari produk domestik bruto, melampaui defisit pada tahun sebelumnya sebesar 13 miliar euro. � mad/AFP/E-10
» “Fujitsu Design Award 2011”
»
AFP/YOSHIKAZU TSUNO
Philipp Schaake asal Jerman memamerkan desain “Crowd” yang mampu mentransformasikan bentuk dari tablet ke notebook dengan layar dan keyboard terpisah selama kontes di Tokyo, Jepang, Jumat (20/5). Schaake mendapatkan hadiah kedua dalam ajang “Fujitsu Design Award 2011” yang diselenggarakan Fujitsu.
BP Terima Dana Ganti Rugi LONDON – British Petroleum (BP Plc) memperoleh dana sebesar 1,065 miliar dollar AS untuk pembayaran ganti rugi musibah tumpahan minyak di Teluk Meksiko tahun lalu dari MOEX USA Corporation, perusahaan subsidiary asal Amerika Serikat (AS) milik trading house asal Jepang Mitsui & Co. Perusahaan MOEX USA Corporation memunyai kepemilikan di sumur minyak Macondo yang meledak pada April tahun lalu hingga mencemari Teluk Meksiko. “BP mengumumkan penyelesaian klaim antara perusahaan-perusahaan yang berhubungan dengan musibah Deepwater Horizon. Dalam kesepakatan yang dibuat, MOEX USA Corporation akan membayar 1,065 miliar dollar AS,” demikian pernyataan BP, di London, Inggris, Jumat (20/5). Musibah di Teluk Meksiko bermula ketika pengeboran minyak lepas pantai milik BP meledak pada April 2010 sehingga mencemari perairan di sekitarnya dan menewaskan 11 pekerja. Perusahaan minyak berpelat merah asal Inggris itu dianggap bertanggung jawab karena mengantongi izin eksplorasi di sumur itu. Diperkirakan, BP menghadapi tuntutan ganti rugi sebesar hampir 40 miliar dollar AS. � mad/AFP/E-8
14 Pinjaman
MAKRO - FINANSIAL
Sabtu
21 MEI 2011
%
Simpanan
Pinjaman
%
BNI Griya12bln
14,50
Taplus BNI 50-100jt
2,25
BNI Fleksi
12,00
Taplus Utama BNI 50-100jt
3,00
Mandiri KPR*
BNI Multiguna
15,00
BNI Deposito 1bln <100jt*
5,50
Mandiri KPR Multiguna*
BNI Cerdas
13,00
BNI Deposito 1bln 100jt-1M*
5,75
Mandiri KPM (Mobil Baru)*
BNI Oto
7,00
BNI Deposito 1bln USD*
1,25
* Berlaku efektif Agustus 2009
Sumber: Div. Kom Perusahaan BNI
Mandiri KPM (Mobil Bekas)* Kredit Modal Kerja
%
Simpanan
Tabungan Rp 14.50 5jt-50jt 15.00
Tabungan USD ≥100
Deposito Rp 1 Bln 14.25 50 jt-100jt Deposito USD 1 Bln 17.25 <US$100 Ribu 13.50
Giro Rp 50jt-500jt
%
Pinjaman*
%
Simpanan**
%
Pinjaman
5.25
KPR Ekspress Debt Baru
12,49
Tabungan BII Rupiah
3,00
0.50
KPR Ekspress Debt Lama
13,49
Tabungan Gold BII
3,00
5.25
KPR Maxima Debt Baru
15,49
0.25
KKP Intensifikasi Pangan
18,00
KPP Peternakan
18,00
1.50
Deposito Rupiah 1bln Deposito Dollar AS 1bln Deposito Euro
*Efektif 2 Agustus 2010
Pinjaman Modal Kerja Rp Pinjaman Modal Kerja USD KPM Kendaraan Baru 1th KPM Kendaraan Baru 2th KPM Kendaraan Baru 3th
6,00 0,75 0,50
%
KORAN JAKARTA
Simpanan
%
Pinjaman
%
3,50
Kredit Griya Mukti ≤50jt*
15,75 Tabungan Batara 5-50jt
2,75
9,00 Simas Gold ≥10jt
6,75
Kredit Swa Griya*
16,00 Giro Dollar USD
0,50
5,25
Kredit Griya Sembada*
Prima Perorangan 16,00 Batara 5-100jt*
4,50
0,15
KMK-Kontraktor*
Tabungan e’Batarapos 15,00 1jt-10jt*
3,00
2,75
Kredit Investasi*
15,00 Deposito USD 3bln
1,50
5,90 Sinarmas saving plan 6,90 Rekening Koran USD >500 7,90 Deposito USD ≥10rb 6bln
Sumber:www.bii.co.id
Sumber: www.banksinarmas.com
* Berlaku efektif 23 Juni 2009 * Berlaku 25 Agustus 2009
Beberapa prioritas sektor infrastruktur pada 2012, di antaranya sektor energi dan ketenagalistrikan, sektor transportasi, komunikasi, kesehatan, pendidikan, hingga penyediaan sumber daya air bersih.
Asumsi Makro Tahun 2009
Tahun 2010
Tahun 2011
Tahun 2011*
Tahun 2012**
Realisasi
Realisasi
RAPBN
Perubahan
Target
4,5
5,8
6,4
6,5
6,9
Pertumbuhan Ekonomi (%) Inflasi y.o.y (%)
KORAN JAKARTA/M FACHRI
»
Menteri Keuangan Agus Martowardojo (kanan) usai penyampaian keterangan pemerintah tentang kerangka ekonomi makro dan pokok kebijakan fiskal tahun anggaran 2012 di Jakarta, Jumat, (20/5).
Bank OCBC NISP Gelar ILS JAKARTA – Bank OCBC NISP bekerja sama dengan Surya Institute dan Karya Salemba Empat (KSE) menggelar program pendidikan I Love Science (ILS) secara berkesinambungan di 70 kantor cabang (Kancab) Bank OCBC NISP di wilayah Jabodetabek dan Bandung. Program ILS ini diikuti oleh anak-anak sekolah dasar (SD) kelas 3-5 secara cuma-cuma. “Melalui program ini, Bank OCBC NISP meneguhkan komitmennya untuk selalu bertumbuh kembang bersama masyarakat di mana OCBC NISP berada,” ujar Direktur OCBC NISP Rama P Kusumaputra di Jakarta, Kamis (19/5). Dia mengaku program ILS ini mendapat respons yang positif dari para orang tua murid. Mereka melihat ada kemajuan dalam nilai matematika anak mereka di sekolah. Pola belajar anak-anak juga menjadi lebih baik dengan adanya metode belajar baru yang sangat membantu mereka dalam menikmati pelajaran matematika dan science. Menurutnya, program ILS ini merupakan rangkaian kegiatan peringatan HUT ke-70 Bank OCBC NISP. Program ILS ini bertujuan meningkatkan minat belajar anak dengan pola belajar yang menyenangkan, menanamkan kecintaan anak pada bidang studi matematika dan sains sedini mugkin. � lex/AR-2
JAKARTA – Pemerintah menargetkan pertumbuhan ekonomi pada 2012 mencapai kisaran 6,5 hingga 6,9 persen dengan terus menjaga stabilitas ekonomi, selain perlunya dukungan dari kondisi perekonomian global yang semakin prospektif. “Untuk mendukung pencapaian ekonomi tersebut, pemerintah akan terus berupaya menjaga stabilitas ekonomi, baik dari sisi harga (inflasi) maupun nilai tukar rupiah terhadap dollar AS,” ujar Menteri Keuangan Agus Martowardojo pada penyampaian keterangan pemerintah atas kerangka ekonomi makro dan pokok kebijakan fiskal tahun anggaran 2012 pada rapat paripurna DPR RI di Jakarta, Jumat (20/5). Ia menjelaskan pemerintah juga telah menetapkan sejumlah kebijakan strategis pada 2012, seperti peningkatan kom-
petensi industri domestik dan penguatan skema kerja sama pembiayaan investasi dengan swasta. Kemudian, melakukan perbaikan kinerja perdagangan internasional, penguatan konsumsi masyarakat, dan perbaikan iklim investasi baik di sektor keuangan maupun sektor riil. Pada 2012, pemerintah juga akan memberikan perhatian khusus dalam pembangunan dan pengembangan infrastruktur di berbagai sektor perdesaan dan perkotaan. Beberapa prioritas sektor infrastruktur 2012, di antaranya sektor energi dan ketenagalistrikan, sektor transportasi, komunikasi, kesehatan, pendidikan, hingga penyediaan sumber daya air bersih. “Pemerintah akan mengupayakan peningkatan dukungan pembiayaan, baik dari sisi perbankan, non-perbankan, pasar modal, penanaman modal
2,8
5,3
5,3
6
5,5
10.408
9.200
9.250
9.000
9.300
SBI 3 Bulan rata-rata (%)
7,6
6,5
6,5
6,5
7,5
Harga Minyak (US$/barel)
61,6
80
80
100
90
Lifting Minyak (ribu barel per hari)
944
965
970
970
970
Kurs rupiah (Rp/US$)
Sumber : Pidato Mentri Keuangan - Agus Martowardojo
asing, penanaman modal dalam negeri, dan belanja modal dari pemerintah pusat, pemerintah daerah, BUMN, dan BUMD,” ujar Menkeu. Namun, walau kinerja ekonomi 2012 diperkirakan cukup prospektif, masih banyak tantangan global dan domestik yang harus diwaspadai. Tantangan global tersebut adalah pemulihan ekonomi global yang belum merata, masih berlanjutnya krisis Eropa, perang mata uang global dan potensi peningkatan harga minyak mentah dunia yang akan berimbas pada peningkatan inflasi. “Sedangkan dari sisi domestik, diperlukan perbaikan men-
dasar terhadap iklim investasi dalam rangka meningkatkan kinerja investasi langsung untuk mendukung peningkatan kinerja sektor riil dan pembukaan akses lapangan kerja baru,” papar Menkeu. Selain itu, pemerintah juga akan berupaya memperkuat fundamental perekonomian melalui penciptaan kebijakan yang mendukung penciptaan ekspansi ekonomi tinggi dan penciptaan stabilitas ekonomi makro secara berkesinambungan. “Pemerintah juga akan melakukan evaluasi secara menyeluruh dan menciptakan inovasi dan kebijakan baru dalam berbagai dimensi ekonomi seperti
» Peningkatan Layanan
JAKARTA – PT Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) pada kuartal pertama 2011 berhasil mencatatkan pendapatan premi 3,1 triliun rupiah atau tumbuh 42,6 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebesar 2,2 triliun rupiah. Peningkatan yang sangat signifikan diperoleh dari premi bisnis baru syariah yang mencapai 141,9 miliar rupiah atau naik 76,2 persen dibandingkan tahun sebelumnya. “Pencapaian yang dialami oleh bisnis asuransi syariah di kuartal pertama tahun 2011 ini memberikan gambaran yang optimis akan pertumbuhan Prudential ke depannya. Apalagi penguatan pertumbuhan asuransi syariah di Indonesia merupakan salah satu yang paling pesat di Asia Tenggara,” kata William Kuan, Presiden Direktur Prudential Indonesia, di Jakarta, Jumat (20/5). Sementara itu, bancassurance tercatat tumbuh mencapai 252,7 miliar rupiah atau naik 209,4 persen jika dibandingkan dengan kuartal pertama tahun 2010. Prudential Indonesia akan terus berkomitmen penuh untuk menjadikan jalur keagenan sebagai jalur distribusi utama serta memperluas peluang bisnis � lex/AR-2
VALAS
Penegakan Hukum Upaya Terakhir Ditjen Pajak
MANDIRI Beli
AUD
9.190
8.990
9.177
9.023
EUR
12.295
12.095
12.282
12.134
GBP
13.978
13.678
13.921
13.767
HKD
1.147
1.047
1.135
1.062
106
103
106
103
CHF
9.764
9.564
9.814
9.540
SGD
6.969
6.819
6.967
6.839
SAR
2.373
2.173
2.368
2.189
USD
8.575
8.475
8.560
8.510
CAD
8.914
8.714
8.906
8.745
JPY
KORAN JAKARTA/M YASIN
»
Presiden Direktur Permata Bank David Fletcher (tengah) dan Direktur Retail Banking Permata Bank Lauren Sulistiawati (kanan dua) saat peluncuran mobile branch banking di Jakarta, Rabu (18/5). Permata Bank meluncurkan mobile branch untuk peningkatan dan kemudahan layanan bagi nasabah.
Anggaran Negara Jual
Hingga 20/5
PREDIKSI RUPIAH Cenderung Menguat JAKARTA – Perdagangan rupiah selama sepekan ini cenderung menguat di level 8.560 – 8.530 dollar AS. Penguatan ini lebih dipengaruhi faktor eksternal, khususnya pelemahan ekonomi Amerika Serikat dan Eropa. “Memang kecenderungan rupiah masih menguat terhadap dollar AS dalam minggu ini terutama didorong oleh masih melemahnya ekonomi Amerika Serikat terutama data-data ekonomi menunjukkan pelemahan ekonomi,” ujar pengamat ekonomi dari Bank Saudara, Rully Nova, kepada Koran Jakarta, Jumat (20/5). Ditopang oleh likuiditas global yang masih melimpah, maka pelaku pasar mencari imbal hasil lebih tinggi dari negara emerging market, khususnya Indonesia. “Inilah yang menyebabkan penguatan currency di Asia,” jelasnya. Dari sisi domestik belum ada faktor yang bisa mengerek nilai tukar ke posisi pelemahan, sedangkan dari sisi fundamental ekonomi masih relatif stabil dengan inflasi yang rendah dan pertumbuhan ekonomi yang cukup baik. � fia/AR-2
Subsidi BBM Naik 100 Persen JAKARTA – Realisasi subsidi bahan bakar minyak selama empat bulan pertama 2011 mengalami peningkatan lebih dari 100 persen dibanding periode yang sama tahun 2010. “Pada periode yang sama tahun 2010, realisasi subsidi BBM hanya mencapai 10,9 triliun rupiah atau 12,2 persen dari pagu di APBNP 2010 sebesar 88,9 triliun rupiah,” kata Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Badan Kebijakan Fiskal Bambang Brodjonegoro di Jakarta, Kamis (19/5). Sementara itu, realisasi subsidi listrik hingga April 2011 mencapai 9,6 triliun rupiah atau 23,6 persen dari pagu APBN 2011 (40,7 triliun rupiah). Jumlah itu lebih rendah dibanding periode yang sama tahun 2010 yang mencapai 11,0 triliun rupiah atau 20 persen dari pagu APBNP 2010 sebesar 55,1 triliun. Realisasi total subsidi energi hingga April 2011 mencapai 38,8 triliun rupiah atau 28,4 persen dari pagu APBN 2011 sebesar 136,6 triliun. Jumlah itu meningkat dibanding periode yang sama tahun 2010 yang mencapai 21,9 triliun rupiah atau 15,2 persen dari pagu 144
aspek regulasi, prosedur bisnis, hukum, perpajakan, pengadaan tanah, kinerja birokrasi, serta kondisi infrastruktur,” jelas Menkeu. Menanggapi keterangan pemerintah, anggota Komisi XI DPR RI, Kemal Azis Stamboel, menyatakan Indonesia diperkirakan akan menjadi satu dari enam negara emerging economy yang menjadi sumbu perekonomian dunia pada 2025. “Dengan kondisi ini saya memandang, pertumbuhan kita harusnya bisa ditargetkan lebih tinggi lagi, tentu dengan tetap memperhatikan kualitas pertumbuhannya,” ujarnya. � lex/AR-2
Dunia Usaha
Premi Prudential Tumbuh 42,6%
Beli
Sumber:www.btn.co.id
2012 Masih Andalkan Stabilitas
» Keterangan Pemerintah
BNI
%
Sinarmas >100 13,00 Tabungan ribu
Prospek Ekonomi l Pemerintah Janjikan Fokus ke Infrastruktur
DISKONTO
Jual
Simpanan
®
DOK/KJ
Bambang Brodjonegoro
triliun. Sedangkan realisasi subsidi non-energi mencapai 7,6 triliun rupiah atau 15 persen dari pagu APBN 2011 sebesar 51 triliun. Dengan demikian, realisasi total subsidi sampai dengan 30 April 2011 mencapai 46,4 triliun rupiah atau 24,7 persen dari pagu 187,6 triliun. Jumlah ini meningkat dibanding periode yang sama tahun 2010 yang mencapai 21,9 triliun rupiah atau 10,9 persen daripagu 201,3 triliun. Bambang mengungkapkan bahwa kenaikan harga minyak dunia beberapa waktu terakhir
mendorong 10 negara di kawasan Asia Timur menaikkan harga BBM hampir mendekati harga keekonomian, sementara harga BBM di Indonesia tercatat yang terendah di kawasan Asia Timur. Menurut dia, selama empat bulan pertama 2011 ini, perkiraan bahwa harga minyak tinggi hanya sebagai akibat dari krisis yang melanda Timur Tengah mungkin hanya benar setengahnya saja. Kenaikan harga minyak pada dasarnya lebih disebabkan oleh faktor lain. Kondisi tersebut memaksa pemerintah di 10 negara di kawasan Asia Timur mengeluarkan kebijakan menaikkan harga BBM dan melepasnya menuju harga keekonomian, sementara untuk dua jenis BBM bersubsidi di Indonesia, yakni premium dan solar, adalah yang paling rendah di kawasan Asia Timur. Berdasarkan data BKF Kementerian Keuangan, harga seliter premium di Singapura jika dihitung dalam nilai tukar rupiah mencapai 14.000, sedangkan di Filipina berada pada kisaran 11.500 per liter, Thailand sekitar 12.000 per liter, dan China sebesar 7.000
per liter. Kemudian Jepang sekitar 20.000 per liter, India sekitar 11.000 per liter, Korea sebesar 16.000 per liter, Australia sekitar 14.000 per liter, Malaysia sekitar 5.000 per liter, dan Vietnam sekitar 8.000 per liter. Sementara Indonesia masih berada pada 4.500 per liter. “Intinya, negara-negara lain sudah tidak lagi menggunakan subsidi untuk BBM-nya dan harga BBM sudah dilepas mengikuti harga internasional karena memang mereka umumnya adalah importir minyak,” jelas Bambang. “Realisasi lifting rata-rata Januari sampai April 2011 itu hanya mencapai 870 ribu barel per hari, sedangkan kalau diambil Desember sampai April mencapai 886 ribu barel. Dengan kata lain, realisasi lifting pada periode tersebut lebih rendah 7,7 persen dibandingkan periode sama 2010, yaitu sebesar 960 ribu barel per hari,” katanya. Menurut dia, yang menjadi kendala melesetnya target lifting adalah usia sumur minyak yang rata-rata sudah tua di Indonesia dan menurunnya produksi secara alami. � fia/AR-2
JAKARTA – Direktorat Intelijen dan Penyidikan Ditjen Pajak mengungkapkan telah menyerahkan ke kejaksaan sebanyak 76 berkas perkara lengkap (berstatus P21) dari 72 tersangka dengan nilai kerugian negara sebesar 1,49 triliun rupiah. “Dari berkas pekara yang dinyatakan lengkap itu telah divonis oleh pengadilan sebanyak 62 kasus dari 60 terdakwa dengan nilai kerugian negara sebesar 1,4 triliun rupiah,” ujar Agus Hudiyono, Direktur Intelijen dan Penyidikan Ditjen Pajak, di Jakarta, Jumat (20/5). Menurutnya, pencantuman ancaman pidana dalam Undang-Undang No 6 Tahun 1983 tidak semata-mata memunyai tujuan untuk menjatuhkan pidana kepada pelaku kejahatan pajak, namun memiliki tujuan yang lebih besar yakni untuk memberi efek jera kepada pelaku atau calon pelaku kejahatan perpajakan agar tidak melakukan hal yang sama di kemudian hari. “Tindakan penegakan hukum merupakan upaya terakhir yang dilakukan oleh Ditjen Pajak. Tapi, sebelumnya ada upaya-upaya lain seperti penyuluhan, imbauan, pemeriksaan, dan penagihan,” urainya. Agus menambahkan UU selalu memberikan banyak kesempatan kepada wajib pajak yang telah melakukan kesalahan dalam melakukan kewajiban pajaknya untuk memperbaiki, membetulkan, dan mengungkapkan ketidakbenarannya tanpa dilakukan tindakan penegakan hukum berupa penyidikan kepada wajib pajak. Syaratnya, wajib pajak membayar jumlah pajak yang terutang ditambah dengan sanksi administrasi. Pemalsuan Faktur Sementara itu, Kasubdit Penyidikan Direktorat Jenderal Pajak Muhamad Khifni mengatakan penggelapan pajak dengan memalsu faktur pajak menjadi modus yang marak dilakukan akhir-akhir ini. Bahkan, separo kasus pajak berasal dari kasus faktur pajak fiktif. “Modus yang lagi marak adalah faktur pajak fiktif atau faktur pajak bermasalah yang tidak didasari transaksi sebenarnya,” ujarnya.� lex/AR-2
SEKTOR RIIL
KORAN JAKARTA ®
Sabtu
21 MEI 2011
» Peresmian Layanan
15
STATISTIK Harga Komoditas
19 Mei
20 Mei
Perubahan (%)
Minyak Mentah (AS$/Barel) Nymex Crude
100,15
98,69
-1,46
Dated Brent
112,84
111,66
-1,05
Nymex Henry Hub
4,18
4,12
-1,44
Henry Hub*
4,15
4,09
-1,45 1,24
Gas (AS$/MMBtu)
» Direktur
Pemasaran dan Penjualan PT. Garuda Indonesia M. Arif Wibowo (kedua dari kanan) didampingi Direktur Marketing Senayan City Fery Setiadi (kanan) berbincang dengan seorang pengunjung saat meresmikan acara Garuda Indonesia Galery Fair di Jakarta, Jumat (20/5).
KORAN JAKARTA/M. FACHRI
Bisnis Penerbangan I Mandala Sepakati Masuknya Dua Investor Baru
Perubahan Kepemilikan Saham Mandala Belum Dilaporkan Kemenhub menantikan perubahan kepemilikan saham Mandala pascamasuknya investor baru pemegang saham mayoritas yakni Saratoga Capital. JAKARTA – Kementerian Perhubungan (Kemenhub) hingga saat ini masih menunggu laporan resmi dari PT Mandala Airlines (Mandala) mengenai masuknya dua investor baru yang akan mengakusisi maskapai tersebut. Hal ini penting sebagai prasyarat utama perseroan untuk menghidupkan kembali operasional dan rute yang telah dinyatakan berhenti sejak beberapa bulan lalu. Direktur Jenderal Perhubungan Udara Kemenhub Herry Bhakti S Gumay mengungkapkan hingga saat ini masih belum menerima laporan resmi mengenai masuknya dua investor yang akan menyuntikkan dana segar agar Mandala bisa kembali terbang.
“Saya tahu kelompok usaha Saratoga Capital dan maskapai penerbangan asing Tiger Airways telah mengakusisi saham Mandala. Kami masih menunggu surat pengajuan resmi dari Mandala yang berisi business plan (rencana bisnis) ke depan, siapa saja investornya, rute yang akan diambil dan berapa armada yang akan digunakan, itu semua harus dilaporkan kepada Kemenhub,” ungkap Herry di Jakarta, Jumat (20/5). Menurut Herry, setelah mengajukan rencana bisnis tersebut, Kemenhub sebagai regulator akan melakukan evaluasi secara menyeluruh terhadap rencana bisnis Mandala kedepannya. Sebagai
Sektor Manufaktur
direvisi karena masuknya investor baru. “SIUP mungkin akan direvisi karena di lampiran SIUP ada nama-nama jajaran direksi, bisa jadi Saratoga menempatkan orang-orangnya dan menggantikan direksi yang lama,” tuturnya. Bagi Herry, masuknya Saratoga Group sebagai investor mayoritas, yakni 51 persen sudah sesuai dengan peraturan, yakni mayoritas saham dipegang investor lokal. “Tidak usah dikhawatirkan kemungkinan Tiger Airways selaku investor pemegang 33 persen yang akan menguasai Mandala. Mana bisa dia (Tiger) monopoli, yang mayoritas saja Saratoga, kita kan sudah tahu siapa pemilik Saratoga,” katanya. Kesepakatan Awal Direktur Utama Mandala Airlines Diono Nurjadin menegaskan kerja sama dengan Saratoga Group dan Tiger Airways masih berupa kesepakatan awal yang akan dilan-
jutkan dengan finalisasi perjanjian investasi. “Mandala baru tanda tangan kesepakatan awal dengan Saratoga dan Tiger yang akan dilanjutkan dengan finalisasi perjanjian investasi. Kepastian dan nilai investasi akan ditentukan setelah due diligence (uji tuntas),” jelasnya. Sebelumnya, pada Kamis (19/5) Kantor berita Reuters menyebutkan maskapai berbiaya murah (low cost carrier) Tiger Airways dalam pernyataannya telah mengakui untuk menyetujui akuisisi 33 persen saham di PT Mandala Airlines. Namun, nilai akuisisi atas jumlah saham itu tidak diungkapkan. Komposisi saham Mandala yang dulu 51 persen dimiliki PT Cardig International Aviation dan 49 persen milik Indigo Indonesia Investment Sarl menjadi Saratoga Capital (51 persen), Tiger Airways (33 persen), dan kreditor konkuren Mandala (16 persen).� dni/E-12
nakan skim pemberian reimbursement 10 persen terhadap biaya restrukturisasi mesin,” tegas Budi. Pendapat tersebut senada dengan Ketua Umum Asosiasi Bank Pembangunan Daerah (Asbanda) Winny Erwindia. Dia mengaku Bank Pembangunan Daerah (BPD) ingin ikut mendorong industri TPT dan alas kaki, tetapi di dunia industri kerap terjadi kebijakan tumpang tindih. Hal tersebut, menurut Winny, menyebabkan ketidaknyamanan para bankir dalam melaksanakan peran intermediasinya. Menurut Winny, tidak hanya kendala dari faktor internal usaha, tetapi juga faktor makro seperti gejolak nilai tukar rupiah terhadap mata uang asing. “Apalagi jika kemudian ada kredit macet, meski bukan karena kredit pengusahanya, akan tetapi lebih karena kenaikan dolar. Restrukturisasi internal juga terbilang lama sehingga bisa menimbulkan kredit macet. Hal semacam inilah yang membuat bankir tidak nyaman dan takut menyodorkan kredit,” ungkap Winny. Mantan Dirut Bank DKI ini menambahkan BPD siap memberikan kredit untuk pembangunan pabrik, kendati saat ini masih fokus menyasar industri kecil menengah (IKM). Hanya saja, BPD sejauh ini masih perlu penguatan permodalan sehingga cukup kuat untuk berekspansi di bidang padat modal. “Maka dari itu kami lebih banyak menyasar IKM.” � ind/E-12
Fluktuasi Harga Relatif Lebih Stabil JAKARTA – Harga sejumlah bahan pokok mengalami penurunan pada empat bulan pertama 2011, sedangkan fluktuasi harga selama kuartal I-2011 relatif lebih stabil dibandingkan periode yang sama tahun lalu. Hal tersebut diungkapkan oleh Wakil Menteri Perdagangan Mahendra Siregar pada konferensi pers di Jakarta, Jumat (20/5). Secara terperinci Mahendra memaparkan penurunan harga-harga pangan April 2011 memberikan kontribusi negatif terhadap inflasi umum nasional -1,9 persen. Sumbangan terbesar deflasi diberikan oleh bawang merah 0,13 persen, cabai merah dan cabai rawit 0,11 persen, demikian juga kontribusi deflasi untuk beras 0,06 persen, daging ayam ras dan telur ayam ras 0,03 persen, minyak goreng 0,02 persen, dan cabai hijau 0,01 persen. “Sumbangan terhadap deflasi tersebut lebih baik dari periode yang sama pada tahun lalu di mana harga pangan menambah inflasi 0,33 persen. Namun, indeks harga pangan memperlihatkan harga masih bertahan tinggi,” tuturnya. Khususnya untuk harga beras, menurut Mahendra, kembali mengalami kenaikan pada pertengahan bulan Mei 2011. Padahal, sebelum akhir April tahun ini harga beras sempat turun 0,16 persen. “Meski masih di masa panen raya, antara Maret hingga Juni, harga beras cenderung berada pada level
Tembaga*
8.896,00
9.006,00
Aluminium*
2.510,00
2.515,00
0,20
Nikel*
24.470,00
24.205,00
-1,08
Timah*
28.400,00
28.350,00
-0,18
1.492,00
1.497,00
Emas Sumber: Bloomberg, LME, Kitco
0,34 * Hingga 19/5
KUOTA Pencairan Dana Lahan Puso Molor JAKARTA – Kementerian Pertanian menyatakan pencairan dana penggantian tanaman padi yang puso atau gagal panen kepada petani mengalami kemunduran dari yang direncanakan awal Mei 2011 ini. Mundurnya realisasi karena masih adanya kendala di Kementerian Keuangan. “Masih ada persoalan di Kementerian KeKJ/WACHYU AP uangan menyangkut DIPA (Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran) ter- Suswono sebut,” kata Menteri Pertanian Suswono di Jakarta, Jumat (20/5). Kendati molor, menurut Suswono, pencairan dana tersebut tidak akan lama, bahkan dijamin paling tidak akhir Mei sudah teralisasi. Proses inventarisasi tanaman padi yang puso milik petani terus dilakukan, dan hingga saat ini 1.000 hektare dinyatakan valid. Setiap petani diperkirakan menerima dana penggantian puso tersebut sebesar 3,88 juta rupiah per hektare dan sebesar 2,6 juta rupiah di antaranya sebagai bantuan pengolahan lahan. Terkait kriteria tanaman puso, Mentan ini menyatakan jika 75 persen mengalami kerusakan berat dan tidak bisa dipanen. “Jadi kalau hanya 50 persen tidak dapat diganti,” katanya. � aan/E-12
» Pemberian Beasiswa
»
ANTARA/HO-HARRY
Direktur dan Corporate Secretary PT Chandra Asri Petrochemical Tbk (CAP), Suryandi (tengah) didampingi Dekan Fakultas teknik Industri ITB, Hermawan K Dipojono berbincang dengan salah satu penerima beasiswa Marsha Faradina di Bandung, Jawa Barat, Jumat (20/5).
HKI Dorong Daya Saing Nasional
Kuartal I-2011
Dukungan Pinjaman Industri TPT Merosot JAKARTA – Kementerian Perindustrian mengaku adanya kendala pengembangan industri tekstil dan produk tekstil (TPT) serta alas kaki dalam lima tahun terakhir. Persoalan utama dari industri ini adalah sulitnya mendapatkan kepercayaan terhadap pinjaman perbankan. Direktur Industri Tekstil dan Aneka, Ditjen Basis Industri Manufaktur, Kementerian Perindustrian, Budi Irmawan mengatakan porsi penggunaan dana perbankan oleh sektor TPT pada tahun 2007 lalu mencapai 47,60 persen, sedangkan dana internal sendiri sebanyak 51,43 persen. “Akan tetapi pada 2010, porsi pendanaan dari perbankan merosot tajam menjadi 13,49 persen, sedangkan dana sendiri lebih dominan, yaitu 55,52 persen. Sumber pendanaan lain yang justru meningkat adalah kredit pemasok,” kata Budi di Jakarta, Jumat (20/5). Pada umumnya, lanjut Budi, ekspansi usaha sektor TPT untuk kegiatan operasional dan investasi pengadaan mesin mengandalkan tiga sumber pendanaan, yaitu dana internal, dana perbankan nasional dan asing, serta gabungan keduanya. Menurut Budi, penurunan pemanfaatan dana bank menjadi salah satu alasan pemerintah menghapus skim pendanaan restrukturisasi TPT melalui kredit perbankan. “Kementerian Perindustrian sebagai pelaksana program tersebut kini hanya menggu-
pengawas dari pemerintah pihaknya tidak akan serta-merta menyetujui rencana bisnis Mandala, namun ada beberapa ketentuan yang harus dipenuhi oleh Mandala. “Mandala harus bisa memenuhi regulasi yang ada, contohnya Undang-undang No 1 / 2009 tentang Penerbangan yang menyatakan seluruh maskapai penerbangan harus memiliki lima pesawat milik dan lima pesawat sewa mulai 1 Januari 2012 mendatang,” jelasnya. Berkaitan izin rute penerbangan Mandala yang telah hangus, Herry membenarkan hal tersebut. Namun, menurut Herry, jika Mandala ingin mengajukan izin rute kembali, Kemenhub tetap memperbolehkan. “Surat Izin Usaha Penerbangan (SIUP) Mandala masih ada. Tinggal mengurus rute baru dan siapkan pesawat untuk terbang lagi,” katanya. Hanya saja, lanjut Herry, SIUP tersebut kemungkinan
Mineral (AS$/Ton kecuali emas AS$/Toz)
ISTIMEWA
Mahendra Siregar
yang tinggi, tetapi harga beras cenderung turun,” katanya. Dia mencontohkan berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) pada April 2011, harga beras umum tertinggi terjadi pada minggu kedua yaitu sebesar 8.717 rupiah, kemudian harga beras turun di akhir April sebesar 0,16 persen yaitu menjadi 8.703 rupiah. “Harga cenderung turun pada April karena peningkatan hasil panen 1,35 persen dibanding periode yang sama tahun lalu yang hanya 0,88 persen dan penyaluran beras operasi pasar oleh Bulog sebesar 144.483 ton. Jumlah tersebut lebih besar dibandingkan tahun lalu sebesar 44.916 ton,” paparnya. Mahendra menambahkan pada minggu kedua di bulan Mei, harga beras kembali naik 0,08 persen menjadi 8.709 rupiah per kilogram. Kecenderungan kenaikan harga ini
disebabkan banyaknya serapan Bulog untuk cadangan beras pemerintah dan panen raya yang telah mendekati masa akhir. Hanya saja soal serapan Bulog, pemerintah memang menargetkan Bulog untuk menyerap beras di petani sebesar 3,5 juta ton hingga akhir tahun. “Untuk harga beras termurah mengalami kenaikan di minggu kedua bulan Mei sebesar 6.844 rupiah per kilogram atau naik 0,15 persen dibanding harga Minggu I Mei 2011. Tahun ini Bulog ditargetkan menyerap 2,5 juta ton beras,” tegas Mahendra. Harga Naik Dihubungi terpisah, Sekretaris Jenderal Asosiasi Pedagang Pasar Seluruh Indonesia (APPSI) Ngadiran mengatakan untuk harga beras kategori umum terjadi kenaikan sebesar 2 persen pada bulan Mei. “Kenaikan harga beras umum tidak terlalu besar, hanya 200 rupiah per liter. Awal bulan Mei harga beras umum mencapai 8.500 rupiah, saat ini harganya sekitar 8.700 rupiah,” kata Ngadiran. Menurut Ketua APPSI ini, sampai sekarang pasokan beras ke pasar tradisional tidak mengalami gangguan. Selain itu, pada bulan Juni telah memasuki masa panen dan sampai dengan awal bulan puasa haraganya akan stabil. ”Pasokan beras tidak mengalami gangguan,” tuturnya. � ind/E-12
TANGERANG – Untuk meningkatkan daya saing industri dalam negeri, pemerintah akan meningkatkan hak kekayaan intelektual (HKI) di sektor industri. Penerapan HKI merupakan instrumen hukum yang memberikan perlindungan hak pada seseorang atas segala hasil kreativitas dan perwujudan karya intelektual. “Negara-negara yang memiliki sumber daya manusia berbasis kekayaan intelektual lebih makmur dibandingkan negara yang kaya sumber daya alam. Penerapan HKI di suatu negara memiliki peranan penting dalam membangun hubungan ekonomi dengan negara lain,” kata Kepala Pengkajian Teknologi dan Hak Kekayaan Intelektual Kementerian Perindustrian Muhammad Setiono pada acara penerapan hak kekayaan intelektual kepada pelaku usaha, kemarin. Menurut Setiono, penerapan HKI akan menghambat masuknya produk impor dari China. Selama ini, produk dalam negeri tidak memunyai hak paten dan dapat ditiru oleh produsen asal China. “Pelaku usaha dalam negeri diharapkan segera mematenkan produknya melalui proses HKI. Banyak produk dalam negeri yang tidak memiliki hak paten dan dituru oleh produsen China,” ujar Setiono. Lebih lanjut, pelaku usaha dalam negeri yang telah memiliki HKI bisa melaporkan kepada pemerintah jika produknya ditiru oleh negara lain. � ind/E-12
Kinerja Industri Pupuk Menurun JAKARTA – Data Kementerian Perindustrian tercatat pertumbuhan industri pupuk dan kimia nasional menurun selama kuartal pertama 2011 sebesar 0,07 persen dan pada periode yang sama tahun lalu pertumbuhannya mencapai 4,45 persen.“Penurunan kinerja industri pupuk terjadi karena daya serap petani turun akibat cuaca yang tidak menentu sejak enam bulan terakhir,” kata Direktur Kimia Dasar, Kementerian Perindustrian (Kemenperin), Tony Tanduk, di Jakarta, kemarin. Menurut Tony, penyerapan pupuk bersubsidi oleh petani masih rendah sampai kuartal pertama 2011, yaitu di bawah 80 persen, sedangkan pupuk bersubsidi menguasai sekitar 80 persen produksi pupuk nasional yang tahun ini diproyeksi mencapai 7,1 juta ton sampai 7,5 juta ton, dari total kapasitas produksi sebesar 8,3 juta ton. “Pupuk bersubsidi terutama urea menguasai hampir 80 persen pasar. Jadi, penurunan penyerapan pupuk bersubsidi sangat memengaruhi kinerja industri tersebut,” tuturnya. Direktur Pemasaran PT Pupuk Sriwijaya (Persero) Bambang Tjahyono mengatakan pada Januari sampai April 2011 penyerapan pupuk bersubsidi baik urea, NPK, SP-36, ZA, dan organik, rata-rata mencapai 79 persen. Penyerapan pupuk urea mencapai 84 persen, SP-36 sebesar 88 persen, ZA sebesar 97 persen, NPK sebesar 63 persen, dan organik 59 persen. � ind/E-12
BEDAH
16
OTOMOTIF
Sabtu
21 MEI 2011
Dilema Keluarga Besar Astra
K
etika sejumlah ATPM gencar menyuarakan peningkatan penjualan pada bulan-bulan mendatang untuk menutupi penurunan yang dialami pada bulan April dan Mei ini, khususnya bagi model merek mobil unggulannya, hal berbeda dialami 3 ATPM yang masih dalam keluarga besar Astra International. Bagi Toyota, Daihatsu, dan Isuzu, imbas bencana gempa dan tsunami yang memukul Jepang pertengahan Maret lalu hingga kini dan akhir kuartal kedua mendatang diperkirakan masih menyisakan masalah, bukan hanya terhadap model merek mobil unggulan, tapi juga hampir melanda semua model merek mobil dari ATPM tersebut. PT Astra International selaku induk semang dari ketiga ATPM tersebut memprediksikan bahwa penurunan penjualan kendaraan roda empat dari group astra sampai akhir Juni mendatang masih akan menurun di kisaran 15 persen. Prijono Sugiarto, Presiden Direktur Astra International, pekan lalu di Jakarta mengemukakan secara merata pada April, Mei, dan Juni ATPM di bawah naungan Astra International masih akan mengalami penurunan mengingat sejumlah komponen vital berupa microchip dan komponen lainnya masih banyak yang mengalami keterlambatan pasokan dari prinsipal. Dirinya menuturkan pascabencana ketidakpastikan sejumlah komponen dari Negeri Sakura belum jelas kapan akan kembali berangsur normal. Hal itu menghambat laju produksi ketiga industri otomotif yang berKami harap naung dalam grup Astra. “Musibah bisa dibantu dari gempa dan tsunami di Jepang mekendaraan roda mengaruhi impor suku cadang mobil keluaran Astra,” kata Prijono. dua, truk, alat Dalam kesempatan serupa berat, agribisnis, Direktur Astra Intenational Jojasa keuangan, hannes Lomen mengatakan laju dan lainnya. produksi yang terhambat secara otomatis memengaruhi tingkat Johannes Lomen penjualan ketiga ATPM, Toyota, DIREKTUR ASTRA INTENATIONAL Daihatsu, dan Isuzu. Johannes memastikan target awal tahun masing-masing ATPM tersebut yang ditetapkan sejak awla tahun dipastikan melesat, meski pada kuartal ke-3 sejumlah ATPM yang bernaung di grup astra akan meluncurkan produk baru andalan sebagai cara menggenjot penjualan. Dijelaskan Lomen, pengaruh tersebut juga berdampak bagi Astra International selaku induk, yaitu kinerja keuangan perseroan akan mengalami penurunan. “Kuartal kedua kami kira laba bersih kami secara otomatis menurun,” kata Johannes. Ia menambahkan meski terdapat penurunan produksi bagi anak usaha Astra di sektor otomotif yang memproduksi roda empat sebesar 15 hingga Juni 2011, diharapkan pendapatan masih akan tetap baik, yang ditopang oleh tumbuhnya lini bisnis perseroan lainnya di bidang agribisnis dan alat berat beserta roda dua. “Kami harap bisa dibantu dari kendaraan roda dua, truk, alat berat, agribisnis, jasa keuangan, dan lainnya,” tambah dia. Sepanjang kuartal I- 2011 Astra International mampu mencetak laba bersih sebesar 4,303 triliun rupiah, meningkat 43 persen dibanding periode yang sama tahun sebelumnya sebesar 3,014 triliun rupiah. � had/E-8
®
Geliat Bisnis l Sejumlah ATPM Alami Penurunan Penjualan
Pasar Mobil Unggulan Anjlok EKSPOR MOBIL I Teknisi mengerjakan perakitan mobil Honda Freed di pabrik mobil Honda, di Karawang, Jawa Barat, beberapa waktu lalu. Sekitar seribu mobil Honda Freed akan diekspor PT Honda Prospect Motor ke Thailand.
«
»
KORAN JAKARTA/BRAM SELO AGUNG
EKSPOR MOBIL I Mobil Honda Freed yang akan diekspor ke Thailand di Karawang, Jawa Barat, beberapa waktu lalu. Sejak April lalu total penjualan mobil Honda hanya mencapai 2.056 unit, anjlok 51 persen dibanding penjualan Maret sebelumnya yang mencapai 4.193 unit
KORAN JAKARTA/BRAM SELO AGUNG
Imbas dari gempa dan bencana tsunami di Jepang, diakui sejumlah ATPM turut terpengaruh. Terbukti adanya penurunan penjualan mobil dengan berbagai model unggulan yang diintroduksi menurun signifikan pada Mei ini.
A
gen tunggal pemegang merek (ATPM) di Tanah Air gencar menetapkan langkah-langkah agar memastikan target penjualan tahunan model-model unggulan tidak anjlok, salah satu cara adalah menggenjot penjualan bulanan melalui pergantian model-model itu dengan mobil model baru. Salah satu ATPM yang turut merasakan hal tersebut adalah Honda Prospek Motor (HPM) selaku agen tunggal pemegang merek mobil Honda di Indonesia. Mei ini HPM harus bekerja lebih keras mengembalikan tingkat penjualan ke angka normal. Sejak April lalu total penjualan mobil Honda hanya mencapai 2.056 unit, anjlok 51 persen dibanding penjualan Maret sebelumnya yang mencapai 4.193 unit. Bahkan ken-
daraan unggulan Honda Jazz sebagai penyumbang terbesar penjualan bulanan mobil Honda di Tanah Air rata-rata sebanyak 1.800 unit, harus mengalami angka penjualan nihil atau nol pada April. Jonfis Fandy, Direktur Pemasaran dan Penjualan Honda Indonesia, mengatakan pada dasarnya peminat mobil Honda masih sangat tinggi termasuk pada bulan-bulan April dan Mei. Hanya saja, menurut Jonfis, pengiriman sejumlah jenis mobil seperti Honda Jazz dari pabrik ke diler terhenti akibat kekurangan pasokan komponen dari prinsipal Jepang. “Penjualan Jazz Maret lalu tercatat cuma 220 unit dan menyentuh titik terendah karena Honda masih mengalami kendala pasokan dari Jepang. Namun, khusus Jazz baru, stok telah disiapkan. Harapan kami bisa menaikkan penjualan dua ribu unit per bulan, kalau lebih terpaksa inden,” kata Jonfis, Kamis (19/5) di Jakarta. HPM, dijelaskan Jonfis, harus kehilangan dua bulan akibat gangguan pasokan dari Jepang. Hal ini membuat target penjualan Jazz bulanan tahun ini dipastikan menurun. Hal itu pula membuat target penjualan tahunan Jazz menurun 22,7 persen menjadi 17 ribu unit tahun ini dibanding 2010 lalu yang mencapai 22 ribu unit. “Konsumen Jazz tetap menunggu, kami mengapresiasi itu dan kini bisa dipenuhi dengan New Jazz yang sudah bisa dibeli,” ungkap Jonfis.
Ia menambahkan bulan ini HPM menargetkan kenaikan penjualan semua modelnya mencapai empat ribu unit dibanding April. Menurut Jonfis, Jazz akan kembali menjadi merek model unggulan bagi penjualan HPM mulai bulan ini dan berikutnya. Selama April penyumbang penjualan terbesar HPM adalah New Honda CR-V sebanyak 995 unit dan New Hon-
«
Penjualan Jazz Maret lalu tercatat cuma 220 unit dan menyentuh titik terendah karena Honda masih mengalami kendala pasokan dari Jepang. Namun, khusus Jazz baru, stok telah disiapkan. Harapan kami bisa menaikkan penjualan dua ribu unit per bulan, kalau lebih terpaksa inden.
»
Jonfis Fandy DIREKTUR PEMASARAN DAN PENJUALAN HONDA INDONESIA
da Freed 523 unit penjualan, sisanya dikontribusikan oleh MPV premium All New Honda Odyssey 30 unit, New Full Size Honda Accord meraih mencapai 102 unit, sedangkan sedan Honda lainnya, New Honda Civic dan All New Honda City masing-masing terjual 188 unit dan 218 unit.
Pasar Thailand Sementara itu, penjualan Chevrolet di Thailand terus tumbuh, dengan meraih pertumbuhan 75 persen di Thailand dalam empat bulan pertama tahun ini. Dari bulan ke bulan dibanding Maret, penjualan Chevrolet di kawasan itu pada April 2011 tumbuh 62 persen. “Kami berhasil mencatat penjualan tertinggi di bulan April semenjak tahun 2006. Dengan hasil pertumbuhan seperti itu, Chevrolet berhasil merebut pangsa pasar sebesar 4,4 persen di Thailand di bulan April yang lalu dan mencatatkan pertumbuhan sebesar 22 persen dibanding bulan Maret 2011,” kata Antonio Zara, Vice President of Sales, Marketing and Aftersales, Chevrolet Sales (Thailand). “Dibandingkan dengan bulan April 2010, pangsa pasar kami tumbuh sebesar 33 persen. “Rencana kami untuk terus tumbuh di Asia Tenggara terus berjalan,” tambah Martin Apfel, President of GM Southeast Asia Operations. Apfel mengatakan, Chevrolet tetap akan memperkenalkan produk-produk terbaru, memperkuat jaringan dilerdiler, dan tidak ada dampak material dari bencana alam di Jepang beberapa waktu lalu. Selain di Thailand, Chevrolet juga mencatatkan pertumbuhan yang signifikan di beberapa negara Asia Tenggara khususnya di Malaysia, dimana Chevrolet berhasil mencatat pertumbuhan 353 persen untuk empat bulan
pertama tahun 2011 dibandingkan periode yang sama tahun lalu (year-on-year). Khusus bulan April, Chevrolet mencatat pertumbuhan 738 persen dibandingkan bulan Maret 2011 di Malaysia. Di Filipina, penjualan Chevrolet tumbuh 14 persen dalam empat bulan pertama 2011, lebih tinggi dari pertumbuhan industri otomotif itu sendiri yang hanya mencapai 5 persen. Filipina juga merupakan negara dimana Chevrolet Cruze memperoleh kembali penghargaan “Car of The Year” dalam Manila International Auto Show yang ke-7. Penghargaan ini diperoleh sebelum dua penghargaan lainnya dalam pameran Bangkok International Motor Show belum lama ini. “Berkat kuartal pertama yang sangat kuat dan juga permulaan yang baik pada bulan pertama kuartal kedua ini, kami telah meningkatkan pangsa pasar kami di Asia Tenggara sebesar 29% dibandingkan periode yang sama tahun lalu,” kata Mr Zara. Pertumbuhan penjualan yang kuat didorong oleh produk-produk seperti Chevrolet Cruze dan Aveo CNG (di Thailand). Model Cruze telah mencapai penjualan bulanan terbaiknya bulan ini sejak peluncurannya di bulan Desember tahun lalu. Aveo CNG juga telah mencatatkan rekor penjualan di bulan April pada saat harga BBM yang terus tetap tinggi, tambah Mr Zara. � Ant/had/E-8
RODA BISNIS Karya Seni ala ScoopyArt JAKARTA – Berbagai sarana media dapat dijadikan media lukis tak terkecuali dengan produk otomotif. Hal tersebut terbukti pada enam unit Honda Scoopy yang menjadi media lukis bagi enam seniman untuk menumpahkan karya seninya. Diprakarsai oleh diler utama Astra Honda Motor untuk wilayah Jakarta dan Tangerang, yakni PT Wahana Makmur Sejati (WMS), enam unit Honda Scoopy telah mendapatkan sentuhan kuas enam perupa lukis dengan masing-masing tema, seperti “Winning to Fly” karya Putu Sutawijaya, “Renewal” karya Jumaldi Alfi, “Tiger in Green” karya Bunga Jeruk, “1015 Envelope Series” karya Yusra Martunus, “Berbunga” buah karya Yunizar, serta “Scoopet” karya Radi Arwinda. “Desain Honda Scoopy sangat unik dan memiliki karya seni tinggi sehingga dapat memberikan inspirasi untuk
dijadikan media bagi enam perupa kontemporer terkemuka Indonesia menuangkan karya seni mereka,” kata Direktur Utama WMS Robbyanto Budiman pada acara pembukaan pameran Honda Scoopy, pekan lalu di Jakarta Art District, Lower Ground Floor, Grand Indonesia East Mall. Dalam proyek ini, keenam perupa lukis tersebut diberi kebebasan penuh untuk berkreasi dan bereksplorasi sesuai dengan imajinasinya untuk mendapatkan sebuah motor bercita rasa seni. Dalam pameran ini terlihat tubuh Scoopy yang menjadi media lukis pengganti kanvas. Di tubuh motor retro ini tersembul berbagai motif mulai dari bungabungaan hingga motif seperti batik. “Kami harapkan agar dalam skala lebih luas pameran ini dapat dijadikan inspirasi bagi masyarakat seni rupa,” tambah Budiman. Kreasi lukis motor retro ini diakui Museum Rekor Indonesia (MURI) sebagai Pelopor Melukis dengan Media Sepeda Motor. � had/E-8
New Jazz Siap Meluncur
April Penjualan Isuzu Turun 5%
JAKARTA – PT Honda Prospek Motor (HPM) resmi meluncurkan New Jazz dengan tampilan yang lebih baru (facelift) dengan tampilan lebih besar, hatchback andalah Honda ini dihargai mulai dari 198,5 juta hingga 224 juta rupiah on the road di Jakarta. New Jazz terbaru tersebut tampak baru dari sisi eksterior di bagian depan grill dengan sentuhan metallic finishing, lampu utama terlihat lebih sporty dan bemper bergaya aero, sedangkan untuk tampilan belakang kini tail-light dilengkapi lampu LED baru dengan bemper dipasangi reflektor dan tak ketinggalan LED stop lamp hingga mount untuk meningkatkan keamanan. “Dari masa ke masa selalu menjadi acuan sebuah hatchback kompak di dunia, dengan alasan ini dan fitur yang makin lengkap, New Jazz akan kembali diterima dengan baik oleh konsumen Indonesia,” kata
JAKARTA – PT Isuzu Astra Motor Indonesia mencatatkan penurunan penjualan sebesar 5 persen pada April tahun ini sebanyak 2268 unit dibanding realisasi kuartal I tahun ini sebanyak 2.463 unit. Presiden Direktur Isuzu Yohannes Nangoi mengatakan masalah produksi dan pasokan komponen yang dialami Isuzu sedikit mempengaruhi produksi, meski tidak terlalu signifikan. “ Kami optimistis produksi dan penjualan akan bisa pulih 100 persen memasuki Juli, gangguan akibat masalah komponen puncaknya terjadi pada Mei ini,”kata Yohannes, Rabu (18/5) di Jakarta. Ia menambahkan pihaknya juga memperkirakan penjualan Mei ini masih akan menurun sekitar 10 hingga 15 persen menjadi sekitar 1.850 unit hingga 1.900 unit akibat sejumlah pasokan komponen belum bisa dipastikan normal seperti komponen yang berba-
KORAN JAKARTA/JULIARDI
NEW JAZZ I Presiden Direktur PT Honda Prespect Motor (HPM) Tomoki Uchida (tengah) bersama Direktur Marketing dan After Sales Service PT HPM Jonfis Fandy (kiri) dan Senior Vice President Direktur PT HPM Kusnadi Budiman (kanan) mengacungkan jempol saat meluncurkan mobil New Honda Jazz di Jakarta, Kamis (19/5). Jonfis Fandy, Direktur Pemasaran dan Layanan Purna Jual HPM, Jumat (19/5) di Jakarta. Jonfis menambahkan HPM mempersiapkan sebanyak dua ribu unit New Jazz per bulan untuk 2011 ini, New Jazz ini menurut Jonfis juga masih mengandalkan mesin lawas 1,5 liter i-VTEC SOHC bertenaga
120 ps pada 6.600 rpm dan torsi 14,8 Kg.m pada 4.800 rpm, juga disematkan New Jazz dengan tekhnologi Drive by Wire, Tourque Boost Resonantor dan inovasi pada patterned piston skirt coating dengan standar emisi gas buang Euro4. “Jika permintaan melebihi itu, maka siap-siap saja inden.� had/E-8
han baku karet. Dikatakan Yohannes, meski pihak Isuzu tidak mengalami kondisi yang sangat berat terkait produksi dan penjualan yang menurun akibat kendala sejumlah pasokan komponen dari Jepang, menurut Yohannes pada Juni produksi dan penjualan bisa kembali berangsur normal mencapai 2.400 unit. “Semoga saja di Julinya kami dapat mengejar ketertinggalan selama April dan Juni,” tambah Yohannes. Diperkirakannya gangguan pasokan komponen dan produksi hanya terjadi selama kuartal kedua ini sehingga pemulihan sejumlah agen tunggal pemegang merek (ATPM) Jepang secara keseluruhan akan terjadi mulai Juli yang bisa mengembalikan produksi dan penjualan secara normal. Isuzu, menurut Yohannes, masih memproyeksikan penjualan hingga akhir tahun ini mencapai 29 ribu unit, salah satu caranya adalah dengan menggenjot produksi dan penjualan di bulan-bulan paruh kedua 2011 ini. � had/E-8
RONA ®
17 Sabtu
21 MEI 2011
FOTO-FOTO: DOK KORAN JAKARTA
Obrolan Ringan
“S
aya merasa seperti Richard Gere dan aku berdiri di samping Anda, Pretty Woman.” Bisa jadi hampir semua pria mengatakan salah satu permasalahan mereka ketika bertemu dengan seorang perempuan yang menarik perhatiannya adalah sulitnya untuk membuka percakapan, meskipun dia sangat menginginkan percakapan tersebut. Prinsipnya, semua kesempatan bertemu orang baru merupakan sebuah suasana yang perlu dicairkan dengan obrolan ringan dan terus berlanjut hingga meninggalkan kesan yang baik kepada orang lain. Namun, bagaimana cara mengawali obrolan ringan tersebut? Satu prinsip yang harus diingat bahwa keterampilan membangun obrolan ringan bukanlah salah satu warisan yang dimiliki sejak lahir. Meski ada juga beberapa orang yang terlahir dengan bakat sebagai pembuka percakapan yang bagus dan selalu dapat mencairkan kebekuan suasana, keterampilan ini juga bisa dimiliki oleh semua orang selama dia belajar dan mengupayakannya. Larry King dalam bukunya, The Art of Talking to Anyone, Anytime, and Anywhere menuturkan obrolan ringan adalah sangat penting untuk mengantarkan kita pada percakapan yang lebih besar. Karenanya, bagaimana mempersiapkan diri untuk sebuah obrolan ringan adalah sesuatu yang penting. “Misalnya dengan mengetahui kejadian terkini yang bisa dijadikan sebagai salah satu topik pembicaraan. Taruhlah tentang film terbaru, acara olah raga terkini, musik terbaru, dan lain sebagainya,” ungkapnya. Atau bisa juga dengan membaca jurnal-jurnal terkini untuk mengetahui perkembangan informasi terbaru. Jangan lupa juga untuk selalu mempersiapkan cerita-cerita lucu untuk membuat semuanya lebih menyenangkan. Sesungguhnya, keterampilan membangun obrolan ringan merupakan sesuatu yang bisa dipelajari. Tanpa timbal balik, seperti halnya permainan tenis, maka obrolan tersebut hanyalah sebuah monolog dan ini akan membosankan, sekaligus melelahkan. Jadi, tanggapilah dengan penuh perhatian dan perkuat dengan pandangan positif sehingga Anda bisa menjadi lawan bicara yang menyenangkan dan berkesan. � nik/L-1
Mencairkan Suasana dengan Kalimat Pembuka
Dalam suatu perbincangan awal, kesulitan terjadi ketika seseorang mesti menemukan kalimat pembuka. Dan ini yang sering menjadi bumerang dan mementahkan semuanya.
M
enjalani aktivitas sehari-hari, tentunya kita tidak akan pernah lepas bertemu dengan orang-orang baru di sekeliling kita, apakah itu di kantor,
Bill & Guiliana Rancic pusat perbelanjaan, tempat hiburan, dan lain sebagainya. Mulai dari rekan sejawat, teman baru yang menarik perhatian kita, atau bahkan calon mertua sekalipun, kita dituntut untuk bisa membuka pembicaraan yang menarik dan menyenangkan sehingga meninggalkan kesan positif dalam pertemuan tersebut. Memulai pembicaraan baru kepada orang yang baru kita kenal bukanlah urusan yang mudah, meski hanya sebatas untuk berkenalan dan saling bertukar kartu nama. Sering kali kita merasa gugup dan bingung harus memulai percakapan dari mana atau hal terburuk adalah ketika kita hanya bisa diam terpaku tanpa bisa berbuat apa pun. Alhasil, waktu kita habis hanya untuk memikirkan dan memilih kalimat untuk membuka percakapan tersebut. Psikolog
Dengan Bahasa Tubuh
B
anyak orang yang masih merasa sungkan atau malu untuk memulai pembicaraan dengan orang yang belum mereka kenal sebelumnya. Ini adalah hal yang jamak terjadi di masyarakat modern. Pria terkadang enggan takut untuk memulai percakapan karena takut adanya penolakan dari pihak perempuan.Tetapi sebaliknya, banyak perempuan juga mengeluhkan sikap pria yang jarang memulai percakapan atau sulit diajak berbicara. Tak perlu semuanya harus diucapkan. Memulai suatu pembicaraan juga tak musti diawali dengan bagaimana memilih kata pertama yang akan digunakan untuk memecahkan suasana. Bahasa tubuh adalah salah satu alternatif lain yang bisa digunakan.
Terutama bagi mereka yang merasa kesulitan untuk mengekpresikan dan sulit mencari kata-kata yang tepat untuk mengawali semuanya. Faktanya, bahasa tubuh merupakan salah satu hal yang natural. Sementara itu, pengajar Komunikasi Massa dari Universitas Diponegoro Semarang, Adi Nugroho Purnomo Putro mengungkapkan, bahasa tubuh adalah bahasa yang paling mudah dimengerti untuk mengawali sebuah kalimat pembuka. “Sebelum Anda mengatakan sesuatu secara verbal, Anda bisa memecahkan kekakuan suasana dengan mengirimkan sinyal bahasa tubuh yang bisa diartikan oleh pihak lain sebagai orang yang mudah akrab dan terbuka,” tukasnya. Senyuman adalah salah satu
bahasa tubuh yang bisa Anda kirimkan sebagai sinyal bahwa Anda adalah orang yang terbuka dan memiliki sifat yang hangat. Salah satu cara lain agar terlihat sebagai orang yang bersahabat adalah untuk mencoba bicara dengan intonasi suara yang tenang, percaya diri, dan santai. Bahasa tubuh juga harus dijaga tak hanya saat Anda ingin memulai sebuah percakapan. Gunakan bahasa tubuh Anda juga untuk menunjukan bahwa Anda mendengarkan dan tertarik dengan obrolan atau percakapan. Condongkan sedikit badan Anda ke arah lawan bicara Anda serta anggukan kepala untuk menunjukkan bahwa Anda mendengarkan dan memperhatikan setiap ucapannya. � berbagai sumber/nik/L-1
dari Lembaga Psikologi dan Psikiatri Empu Mada Jakarta, Darinsyah Siregar mengatakan, kata-kata atau kalimat pembuka pada intinya adalah bagaimana kalimat yang digunakan bisa memecahkan kebisuan (Thaw Rigor) dan bisa mencairkan suasana saat pertemuan tersebut berlangsung. “Jadi, suasana pertemuan yang awalnya kaku menjadi lebih rileks dan memberikan kesan karena keterampilan Anda membuka pembicaraan ini,” ujarnya. Pada dasarnya ada banyak ragam jenis kalimat pembuka yang sering digunakan untuk memulai percakapan, baik itu yang bersifat umum, formal, romantis, bersifat lucu atau bahkan kadang-kadang terlihat nakal. Sesuatu yang lucu atau lelucon kerap menjadi pilihan banyak orang untuk mencairkan suasana, atau kadang sesuatu yang sedikit terkesan nakal dan menggoda. “Meski demikian, lelucon yang bersifat rasial atau berbau seksual selayaknya harus dipertimbangkan jika tidak ingin mendapatkan kesan negatif dari perkenalan tersebut,” tambahnya. Dalam banyak kasus, pemilihan kalimat pembuka juga kerap dikaitkan dengan personality seseorang. Jadi, berhati-hatilah jangan sampai orang yang begitu menarik perhatian Anda pergi karena kalimat pembuka yang salah dari Anda sendiri. � nik/L-1
18
LIVING
Sabtu
21 MEI 2011
KORAN JAKARTA
Mirror on The Wall Menempatkan Cermin sebagai Aksesori
C
ermin merupakan benda yang memengaruhi penataan interior di sebuah ruangan. Pemakaian cermin juga bergantung dari fungsinya di dalam ruangan, tergantung kita, sebagai pemilik rumah, kantor, atau apartemen ingin memfungsikan cermin di sebuah ruangan sebagai apa. Cermin datar dapat merefleksikan sebuah benda hingga sama dengan ukuran asli benda tersebut. Menurut Wisnu Sakti Dewobroto, desainer interior dari Bangun Reka Cipta, fungsi utama dari cermin adalah memantulkan bayangan dari benda yang berada di depannya. Awal mula cermin digunakan di kamar untuk membantu penghuni berdandan atau mematut diri sebelum pergi ke luar rumah. Di luar ruangan atau out-
door, cermin dalam fungsi utamanya sebagai pemantul bayangan digunakan sebagai reflektor di spion kendaraan dan juga sebagai reflektor di tikungan jalan yang tajam sehingga pengendara mengetahui keberadaan kendaraan lain di depannya. Cermin yang dibuat paling awal adalah kepingan batu mengilap seperti obsidian, sebuah kaca vulkanik yang terbentuk secara alami. Cermin obsidian tertua ditemukan di Anatolia (Turki) dengan usia sekitar 6000 tahun sebelum Masehi, sementara cermin kaca berlapis logam pertama diciptakan di Sidon (kini Lebanon) pada abad pertama Masehi. O rang Romawi juga mengembangkan teknik menciptakan cermin yang kasar dari kaca
Aksen Hiasan Dinding
Ruang
FOTO-FOTO: GOOGLE.COM
tembus yang dilapisi dengan timah yang dilelehkan. Cermin menggunakan lembaran logam perak atau tembaga apabila bayangan yang dipantulkan kembali adalah untuk dilihat. Namun, cermin menggunakan logam lain apabila hanya digunakan untuk memfokuskan cahaya.
Kebanyakan cermin yang banyak digunakan saat ini terbuat dari lapisan tipis aluminium yang disalut dengan kepingan kaca yang disebut “sepuh belakang” (back silvered). Pada cermin ini permukaan memantul dilihat melalui kepingan kaca. “Bagian belakang” cermin sering dicat hitam sepenuhnya untuk melindung logam dari pengikisan. Namun, seiring perkembangan waktu, fungsi utama
cermin kemudian berkembang ke fungsi lain. “Saat ini, cermin juga berfungsi sebagai pemanis ruangan dan juga pemberi kesan lega atau luas pada ruangan yang sempit,” jelas Wisnu. Bahkan, lanjut Wisnu, beberapa pemilik bangunan yang masih memercayai feng shui menggunakan cermin di dalam rumah karena dianggap bisa menolak bala atau pun mendatangkan rejeki kepada penghuni rumah. � wan/L-1
D
i interior, selain sebagai fungsi untuk bercermin bagi penghuni atau tamu, cermin semakin banyak digunakan dalam fungsi sebagai aksen hiasan atau efek dekoratif dan juga pemberi efek psikologis,. Sebagai fungsi becermin, cermin yang ditempatkan di ruang tamu akan membantu penghuni rumah atau tamu merapikan penampilan sebelum ke luar rumah atau pada saat masuk ke dalam rumah. Fungsi dekoratif yaitu dengan menempatkan cermin yang berbingkai indah. Pemakaian jenis dan bentuk bingkai pada cermin akan an menambah keindahan sebuah cermin sehingga cermin lebih dari lebih sekadar pemantul ruangan. Selain itu, kinii banyak pemilik rumah menggunakan lukisan cermin di ruang tamu dan ruang keluarga. Karena cermin diberi berbagai gambar indah, maka cermin tidak lagi sebagai alat rias. “Cermin yang digrafir akan memberi efek kemewahan di dalam sebuah ruangan, apalagi bila ditambah dengan lampu di atasnya menambah kesan mewah, ” jelas Wisnu. Selain sebagai penghias, cermin juga berfungsi sebagai pemberi efek psikologis. Pemakaian cermin yang menutup seluruh permukaan di salah satu sisi dinding akan memberi efek ruangan lebih luas. Kini,
banyak bangunan, terutama bangunan bergaya minimalis menggunakan cermin untuk memberi kesan lebih lega. Restoran, apartemen, rumah, menggunakan cermin sebagai efek memperluas ruangan. Semakin sulitnya lahan menjadi faktor utama. Selain itu, gaya bangunan yang sedang tren, yaitu minimalis, sangat mendukung penggunaan cermin karena memberi kesan dinamis. Untuk penggunaan di rumah, maka cermin digunakan hingga setinggi plafon rumah atau bila di ruangan banyak perabot itu ban bangku dan meja ban di sisi ruangan, maka dimulai m dari tinggi meja hingga plafon. Namun, menurut Wisnu, untuk fungsi sebagai penambah kep san luas, maka sa cermin harus cerm ditempatkan di posisi yang tepat. Sebagai contoh, di ruangan berbentuk persegi panjang, maka cermin sebaiknya ditempatkan di posisi lebar, bukan di sisi yang memanjang. Karena efek dari penempatan di sisi lebar akan lebih besar daripada cermin ditempatkan di posisi panjang. Penempatan cermin sebagai pemberi efek ruangan lebih luas bisa di ruang tamu, ruang keluarga, atau pun kamar tidur. Namun, yang diutamakan adalah tentu saja di ruangan yang berukuran sempit dan ingin ditonjolkan oleh pemilik rumah. � wan/L-1
®
FASHION
®
Sabtu
21 MEI 2011
19
Lima Perhiasan Pemikat Perhatian
S
etiap orang punya selera perhiasan yang beda-beda. Baik warna ataupun modenya. Begitu juga para selebritas. Namun, diantara mereka, tidak semuanya mencolok dan tampak keren. Berikut lima yang menarik perhatian, dan benar-benar berkilau membuat silau versi laman groomsadvice.com.
� Si pelantun Single Ladies (put a ring on it), Beyonce benarbenar beruntung. Makanya dengan bangga, dalam salah satu event, ia memerlihatkan cincin mahal pemberian sang kekasih, rapper Jay-Z, yang konon harganya mencapai lima juta dollar AS atau sekira 45 miliar rupiah. Waduh! Tidak hanya soal harga, bentuk cincin ini pun menarik dengan segi empat dan kilau berlian di dalamnya. Kabarnya Jay Z memberi dua cincin, satunya lagi imitasi supaya bisa dipakai Beyonce saat santai atau show, agar yang asli tidak rusak dan hilang.
Ungkapkan Perasaan t a w e l
� Penyanyi Mariah Carey juga hampir sama. Dengan cincin yang melingkar di jari manisnya, membuat dia tampak elegan dan mahal. Bertahtakan berlian, bagian tengah cincin disokong lagi oleh dua sisi kiri dan kanan yang membuat cincin itu tampak sedikit besar dengan tiga bagian. Kilaunya membuat silau, dan iri. Konon, harga cincin itu mencapai angka 2,5 juta dollar AS atau setara dengan 22,5 miliar rupiah. Sang suami Nick Cannon memberikan cincin unik ini dari perusahaan perhiasan Jacob and Co, yang dilengkapi dengan berlian 17 karat berpotongan emerald.
Kilau Cincin
� Sesuai dengan karakternya yang kalem, simple, namun mencuri perhatian, penyanyi Ashley Simpson memakai cincin yang benar-benar modis. Tampak melingkari jari dengan mungil, tapi sisi delapannya dihiasi pinggiran yang berkilau. Cincin berlian 4 karat ini kabarnya juga tergolong mahal, sekitar 100 ribu dollar AS.
FOTO-FOTO: ISTIMEWA
Dari kalung hingga gelang, dari anting hingga tiara, perhiasan yang paling utama bagi kaum perempuan tak bisa dimungkiri adalah cincin. Apalagi kalau sudah disinggung mengenai cincin tunangan sebagai ungkapan perasaan.
A
khir-akhir ini, makin banyak saja figur publik, baik dari kalangan kerajaan maupun selebritas yang berbahagia mengumumkan pertunangannya. Pada kesempatan itu mereka juga dengan bangga memerlihatkan cincin yang diberikan sang kekasih. Salah satunya yang mencuri perhatian adalah cincin yang dikenakan Catherine atau Kate Middleton saat dipinang Pangeran William. Cincin berlian dengan safir biru 18 karat itu benar-benar tampak berkilau dan menarik. Bahkan, sejumlah toko perhiasan di
berbagai dunia, termasuk Cina dan Brasil, disebut-sebut ada yang membuat tiruannya. Sedikit lebih dramatis, cincin itu adalah cincin yang sama yang pernah diberikan Pangeran Charles untuk Putri Diana saat mereka menikah. Maka, makin menjadilah popularitas cincin sederhana namun bernilai tinggi itu. Tidak hanya kalangan kerajaan, cincin yang dikenakan para selebritas konon juga bernasib sama. Seketika mereka menjadi trend setter dan diincar. Apalagi kalau cincin itu sangatlah menarik, meskipun harganya juga gila-gilaan,
selangit. Untuk mengintip cincin yang dikenakan oleh para selebritas ini, para paparazzi pun kerap mencuri-curi gambar dengan memotret jari tangan mereka kala berpose. Atau kalau memang ada, saat mereka mengumumkan pertunangan dan memperlihatkan cincin yang diberikan oleh sang arjuna. Jadi, ungkapan bahwa perhiasan adalah sahabat baik kaum perempuan itu benar adanya, termasuk bagi kalangan selebritas papan atas, seperti Victoria Beckham yang saat dipinang David Beckham diberi cincin berlian merah muda 8 karat yang dikelilingi 4,15 karat berlian putih. Jangan kaget dengan harganya yang mencapai 525 ribu dollar AS atau sekitar 4,5 miliar rupiah. Saat pertunangan mereka diumumkan, Victoria berhasil membuat jutaan perempuan
iri karena tidak hanya berhasil mendapatkan Beckham tapi juga cincin yang berkilau dan membuat silau itu. Tak kalah menariknya, adalah cincin yang diberikan Tom Cruise saat melamar Katie Holmes, yakni cincin platinum 5 karat dengan hiasan berbentuk mawar. Tom memberikan cincin senilai 250 ribu dollar AS atau 2,2 miliar rupiah itu saat mereka berada di Menara Eiffel, Paris. Harusnya, Katielah yang melonjak kegirangan di atas sofa karena cincin ini. Serupa tapi tak sama, dialami duo selebritas Penélope Cruz dan Carmen Electra. Pasangan masing-masing yakni Javier Bardem dan Dax Shepard memberikan mereka cincin tunangan berupa cincin platinum dengan gemstones berwarna. “Apakah warnanya hitam, kuning, ataupun biru, cincin tunangan platinum dengan warna-warna terang ini sudah
menjadi tren, karena tidak hanya mengikuti zaman tapi juga eye-catching,” tutur seorang pakar perhiasan, Michael O’Connor. Karenanya, Pangeran William keu-keuh memberikan cincin warna biru milik ibunya pada Kate. Kalau melihat cincin para selebritas itu, maka ada satu yang hampir sama, yakni mereka mengenakan platinum sebagai bahan utama cincin tunangan mereka. Karena, selain tampak menarik di mata, ia juga menjadi beda kalau dibanding dengan emas putih ataupun kuning yang berkilau dan sudah biasa. Agaknya yang sudah bersiap untuk melamar, tinggal menyiasati saja. Siapa selebritas idola sang kekasih dan mencoba mencari tahu cincin yang dimilikinya, dan mencari yang sesuai. Tidak usah berlian, kalau memang belum terjangkau, bisa dengan bahan lain atau replika. � rai/L-3
‘
� Di atas panggung, pentolan Black Eyed Peas, Fergie bisa jadi sosok penyanyi yang keras atau suka jingkrakjingkrak. Tapi lihat dulu cincin yang melingkar di jari manisnya. So sweet and fabulous. Cincin pemberian sang pacar, Josh Duhamel itu tampak berkilau terkena sinar matahari.
FOTO-FOTO: GROOMSADVICE.COM
� Si cantik dan seksi Scarlett Johansen punya cincin yang tak kalah keren. Melingkar di jari manisnya, cincin itu meski kecil tapi benar-benar mencuri perhatian. Silaunya membuat cincin itu begitu berharga, elegan, dan membuat setiap orang ingin memilikinya. � rai/L-3
Unik dan Kontroversi
S
ama juga dengan kisah kasih para selebritas yang penuh drama dan kerap jadi pemberitaan, begitu juga dengan cincin tunangan. Ada yang harganya sangat mahal, tapi tak lama mereka justru putus hubungan. Ada juga yang didesain khusus namun menuai kontroversi. Di antara kisah itu, berikut yang mencolok dan mencuri perhatian.
� Cincin kawin Nia Ramadhani dan Ardie Bakrie. Konon, saat mereka melangsungkan pernikahan tahun lalu, cincin yang dipesan khusus di Thailand itu berisi darah Nia dan Adi. Sontak informasi ini LIMAUAIS.COM
menuai pro dan kontra. Yang pro, tentu saja mendukung agar pasangan berbahagia itu bisa langgeng. Sementara yang kontra, melihat bahwa penyatuan darah dianggap haram dan barang najis yang nantinya tidak bisa dikenakan bila mereka menunaikan ibadah.
kabarnya termasuk dalam daftar salah satu dari lima cincin kawin paling mahal di dunia. Sayangnya, hubungan mereka justru putus lima bulan kemudian. Cincin itu pun lalu dilelang dan laku setengah harga dan uangnya disumbangkan untuk aksi sosial.
� Cincin tunangan Paris Hilton pengdari p usaha Yunani, Yunan Paris Latsis. Cincin ber berlian 24 karat kara bernilai 4, 4,7 juta dollar do AS itu A
� Cincin tunangan yang diberikan aktor Ben Affleck pada Jennifer Lopez saat mereka masih pacaran. Konon, cincin berlian warna pink 6,1 karat itu bernilai 1,2 juta dollar AS. Tapi itu tidak cukup untuk membuat hubungan mereka bertahan lama. Ben justru kemudian bersanding dengan Jennifer Garner.
� Pangeran Charles tak menunggu lama untuk meminang cinta matinya, Camilla Parker dan memberikan cincin berlian senilai satu juta dollar AS. Berita ini sempat mengejutkan dan sekaligus membuat Camilla resmi menjadi anggota kerajaan. � Masih dalam jajaran cincin tunangan termahal, ada cincin yang diberikan pengusaha Donald Trump untuk kekasih hatinya Melania Knauss. Cincin berlian 15 karat menjadi saksi saat mereka menikah, dan orang-orang lalu kaget begitu tahu hargnya mencapai 3 juta dollar AS.
� Yang membuat luluh dan bertahan lama, cincin yang diberikan aktor Michael Douglas pada Catherine Zeta-Jones. Cincin berlian marquise 10 karat, yang dipatok bernilai dua juta dollar AS itu setidaknya mampu membuat hubungan mereka terus bertahan sampai sekarang. � rai/L-3
20
Iklan BarIs - kolom
Sabtu
21 mei 2011
Ketentuan Pemasangan
koran jakarta
mengedit. u Minimum 3 baris, maksimal 10 baris. 1 baris = 35 karakter. u Simbol yang dapat digunakan: titik, koma, tanda tanya, & tidak boleh
u Isi iklan tidak boleh mengandung unsur SARA, Pornografi, Klenik dan KORAN JAKARTA berhak untuk
menggunakan double spasi. u Pengajuan pending tayang iklan paket ditentukan oleh KORAN JAKARTA. u Pengajuan komplain tidak lebih dari 3 hari kerja setelah tanggal iklan dimuat.
OTOMOTIF NISSAN MT. HARYONO
PROGRAM UANG MUKA
MOBIL DIJuAL - ISuzu HANYA 5JT`AN sdh pny isuzu=raja solar=irit. LM, LV, ADV, Ls, grand Tou ring, PU, Bison, elf 46 ban (grts box/ bak) Prona 1220 seat, bisa TT. Eno : 95851445 0818696443 003072/IKL/V/11 (01/06)
MOBIL DISEwAKAN AET RENT CAR HP : 081280100979, 02168106769, 081806892368 Pusat Sewa Mbl Hrg Trjangkau. Tersedia : Pregio, Travelo, ELV,APV, Innova,Kijang, Grandmax, Cedrik (DK/LK).
(INDOMOBIL PUSAT) R. Stock NIK 2010 Disc s/d 35 jt Cash / Kredit TDP mulai 10% Paket TDP 73 Jt Ang 4,9 Jt Bonus : Kc Film Solarguard Alarm Karpet Poor Visor Harga Mulai 139 Jt Paket TDP 45 Jt Ang 2,5 Jt Bonus Kaca Film Solar Guard Alarm Poor Visor Karpet Spoiler Ready Stock GRAND LIVINA Potongan Harga s/d 10 jt. Cash or Kredit TDP 46 Jt ang 2,8 Jt Hub Segera : AGUNG 0817 953 0084 / (021) 3676 0084 PIN : 26A513D5
PAKET PROMO MEI
ALL NEW JAZZ FREED ALL NEW CITY ALL NEW CIVIC ALL NEW CRV ALL NEW ACCORD
DP 10%, Masa Kredit 1-5 Thn Cash Back & Bonus Langsung
BELI TOYOTA SEKARANG SBLM INDENT BERHADIAH ALPHARD & INNOVA*
Avanza Inova Yaris Rush Truk Dyna
Total DP Hanya 18 Jtan Total DP Hanya 24 Jtan Total DP Hanya 24 Jtan Total DP Hanya 25 Jtan Total DP Hanya 30 Jtan
www.toyotajuanda.blogspot.com *DP RENDAH 5 THN* DEALER RESMI, PASTI OK !
CONTACT PERSON :
HUB :
003102/IKL/V/11 (14/06)
AVANZA : 18 Jtan INNOVA : 23 Jtan YARIS : 24 Jtan RUSH : 25 Jtan TRUK DYNA DP 37 JTan
021 - 6034 2000 0818 0811 2000
MOBIL DICARI KEMENANGAN MOTOR Berani Beli Mobil Second Hand Anda dgn Harga Pantas SeJABODETABEK. ( Khusus Mobil Jepang ) 021. 6833 6806 / 0816 932247. Karawaci Tgr.
XENIA TERIOS LUXIO G. MAX PICK UP
Bayar Bayar Bayar Bayar Bayar
8 Jt-an 14 Jt-an 4,5 Jt-an 7 Jt-an 5 Jt-an
READy STOck Include Ass All Risk, Data Dibantu Proses Cepat. Bonus GPS Talang Air, Sensor Parking, Peredam Suara. Bonus Layanan Derek Gratis 24 Jam Resmi
HUB DEALER RESMI
081314899409, 021-94772096
APV : TDP 9 JT / ANGS 2,2 JT SLASH : TDP 7 JT / ANGS 2,7 JT SX4 : TDP 13 JT / ANGS 3,3 JT ESTILO : TDP 6,5JT / ANGS 2,1 JT SWIFT : TDP 11 JT / ANGS 2,9 JT P.U : TDP 8,5JT / ANGS 1,9 JT G. VITARA : TDP 10 JT / ANGS 5 JT Bayar DP Langsung Bawa Pulang Mobil
ATLANTIK MOTOR kHUSUS PENJUALAN MOTOR
cASH & kREDIT
DP RINGAN
BUKTIKAN Proses Cepat, Data Dijemput & Dibantu Sampe Ok !!! Terima Tukar Tambah All Type !!! Promo Bukan Rekayasa ... Yang Serius Hubungi :
021 - 92149777 085716786655
24 JAM
PROSES MDH & cPT ANGS RINGAN MENyEDIAkAN SERvIcE & SPARE PARTS
Tlp. 53670952 fax. 53679474
JL Aipda K.S Tubun 45 (Jati Petamburan) Jakarta
RAGAM
003145/IKL/V/11 (20/06)
RAGAM PT. SARANA JAYA UTAMA Canopy Minimalis / Kaca / Polycarbonate Roling Tangga Stainles Steal / Pagar Wrought Iron - Besi Tempa Kusen Alumunium - Partisi Curtain Wall - Acp Tenda Kain
0821 1429 1965 0817 9850 089
Hub : Adri
DAIHATSU PROMO TERMURAH
Alamat Tlp Fax E-mail
www.bangunsteel.com
TECHNOLOGY & HAMMER
Kami specialist menjual alat Hydraulic Breaker untuk excavator & Jackhammer, digunakan untuk pertambangan, konstruksi, pembongkaran gedung, jalan aspal, coran jalan, dsb. Segera hubungi kami untuk mendapatkan informasi lebih lanjut
: Jl. Arteri Pondok Indah No. 35 Jakarta Selatan : 72789448 ( Hunting ) : 72789449 : pt_saranajayautama@yahoo.co.id
JADIKAN SPRING BED ANDA KEMBALI BARU DAN LEBIH BERKUALITAS
Keunggulan: * Bergaransi * Berkualitas * Harga Kompetitif * Suku Cadang Terjamin * Jaminan Purna Jual * Ready Stock
Marketing: 082110188088 08121340588
EKSPEDISI CV. MANDIRI JAYA EKSPRES CEPAT, TEPAT, TERPERCAYA MITRA BISNIS MENuJu SuKSES Melayani Pengiriman Via Laut Darat dan Udara Barangbarang Party Sepeda Motor, Mobil, Peralatan / Alat Berat Franco / Door To Door di DaerahDaerah KALIMANTAN. SULAWESI. IRIAN JAYA Banjarmasin, Balik Papan, Samarinda, Pantianak, Batam, Kupang, Ternate, Manado, Makasar, Ambon, Jayapura, Serui, Biak, Nabire, Manokwari, Sorong, FakFak, Timika, Wamena, Merauke KANTOR PuSAT Jl. Kamal Raya Ruko Fantasi Blok Z.2 No. 50 Taman Palem Lestari Telp: (021) 55951505,94061575 Fax: (021) 55950959 Hp: 0812 19980368, 08133561 4037, 08161675466 Email: mandirijayaexpres@yahoo.com, suhanda.cvmje@yahoo.com http: //www.ptmbnyellowpages.com/ mandirijayaekspress
INNALILLAHI WA INNAILAIHI ROJI’UN
KAHFI LAND
Telah berpulang ke Rahmatullah pada hari Minggu, 8 Mei 2011 pukul 14.30 WIB dan telah dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Nasional Kalibata, Jakarta pada tanggal 9 Mei 2011, Bapak / Eyang kami Tercinta:
H. SUNGKONO BIN KARTONO ATMO KARTONO
SERVICE SPRING BED DAN PESAN BARU BERGARANSI
koran jakarta
®
Kebenaran Itu Tidak Pernah Memihak!
GANTI KAIN, TAMBAH BUSA, SERVICE PER, UBAH UKURAN, GANTI MODEL, BUSA LATEX ANTAR JEMPUT JABODETABEK DAN LUAR KOTA
JL. PERIKANAN NO. 15 M. KAHFI II JAGAKARSA JAKARTA SELATAN
sale by order
original wood west - java
JUAL
Kami haturkan terima kasih yang sebesar - besarnya kepada kerabat,handai taulan, saudara/I dan semua pihak yang tidak dapat kami sebutkan satu persatu, yang telah membantu kami sejak Almarhum dirawat hingga wafat.
Pernak - Pernik Kursi, Meja Akar Jati READY STOCK
Kami yang berduka cita
Uniq Bahan Akar Kayu Jati Usia 30 Th ke Atas Tanpa Pahat & Ukiran Tidak Ada Bentuk Yang Sama di Dunia ini Hanya 1 Macam
SERAHKAN IKLAN ANDA DALAM BENTUK
DIGITAL Macromedia Freehand MX Adobe Illustrator CS 3 *Adobe Photoshop Corel Draw X3 PDF File
Anti-Q & Artisti-Q
PT. ANDRE SAN’ TUNGGAL JAYA Jl. Leuwisari Raya No. 18 - 20 Phone: 022 - 71 222 777 - 0888 2017 888 022 - 92 077 999 Bandung Website: www.originalwood.blogspot.com www.originalwood.wordpress.com e-mail: original.wood@yahoo.com
www.klinikherbaliszamzamy.com
*Resolusi Image Minimal 150 dpi
Anak / Menantu - Prahastuti Sungkono (Tuti) - Kemal Kinasih - Shinta Rahmawati (Shinta) - Rino Praharanto - Ida Triwastu (Ida) - Wahyu Yulianto - Ventris Sampurno (Ventris) - Tati. W. Septina Cucu Irfan, Dindra, Aya, Rama, Nanta, Bhima, Alma
®
koran jakarta
Iklan BarIs - kolom
®
INFO IKLAN
BAgIAN IKlAN: Jl. Wahid Hasyim No 125 Jakarta Tel. (021) 315 2550 ext 125 Fax. (021) 3158567
AdA TEH sHiNTA (STW) benar2 bsa mjt and Lulur, Therapi Kebugaran. Hub: 085811119788/081387247247 Khusus pangglan hotel/motel (Jakpus). 003120/IKL/V/11 (15/06)
"sigiT" 0812 8173 7778 Pijat refleksi / massage / lulur, kerja sendiri di tempat FULL AC & panggilan JAKSEL.
RAGAM KEsEHATAN *** JOHN AgENcY *** *** MASSAGE *** KHUSUS WANITA / PASUTRI CALL. 082195610053 Buktikan!
003088/IKL/V/11 (06/06)
003038/IKL/IV/11 (25/05)
003050/IKL/IV/11 (27/05)
ANdA BlM MENEMuKAN AHLI TERAPI PIJAT URUT KESEHATAN YG BNR2 BS PIJAT??? BANDINGKAN DGN TERAPI LAIN, HUB : IBU DIAN 0858 8052 6821, 0813 8610 7528. 003074/IKL/V/11 (02/06)
THERAPY KEBugARAN CHA – CHA & SISKA, Wanita Cantik, Ramah, Sopan Dan Profesional. Khusus Panggilan Online 24 Jam. Hub : 0812 8088 8113. 003078/IKL/V/11 (03/06)
MYK liNTAH u/ keharmonisan kluarga, sdh byk trbkti. trbts 150rb.Myk Bulus U/ kcantkn Wnt 160Rb. 92658130/085691158788 www.lintah-oil.com. NO SMS. 003052/IKL/IV/11 (28/05)
BP. sAdiKuN PT. HdN bth pkrj freelance lem kntng teh rosela bs dkrjkn drmh (1box 250lbr) kom 70rb, 30 box 2,1 jt. dtg lsg krj. cab. senen (spg W.O Barata) 3802083, 3802144, grogol (dkt RS. Royaltaruna) 37890285, bkasi (dpn sprindo blk kpl) 8824374. 003030/IKL/IV/11 (25/05)
diBuTuHKAN cEPAT P / W 30 - 69th Utk Krj Ktr Haji + Umroh Inc 5jt / Bln Cck utk Ex, Phk, Pensiunan, Pns, dll. Hub : Ibu. SRI HAYATI 0821 1466 5554 / 021. 9352 7756. 003071/IKL/V/11 (03/06)
PT HdN BTH FREELANCE!! Ngelem kntong Teh Krj drmh(1box 250lbr) 1box komisi 70rb, 50box 3,5Jt. Bp.DIMAS 085647924444 - 97367778. BiKiN KANTONg Teh Celup Dirumah 1 Box 250Kntg Komisi 70Rb,50 Box 3,5Jt PT. HDN IBU SUNDARI 087888794625/02141882697.
003119/IKL/V/11 (15/06)
003142/IKL/V/11 (17/06)
LOWONGAN KERJA
SPECIALIST PEMASANGAN
KUSEN ALUMUNIUM + STAINLESS PAGAR BESI + STAINLESS RENOVASI BANGUNAN / RUMAH KONSTRUKSI BESI + BAJA RINGAN
021 - 7092 1972 021 - 560 7668
BANTu TuTuP Kartu Kredit/ KTA, 100% Hutang Lunas Hanya bayar 10%, Dari Tagihan Akhir. TUNTAS & LEGAL!! Mawar 082135606069/087775048778/ 021-92427615.
021 - 9118 1181 021-3382 8265
Jl. Anyer Raya No. 9 depan BCA (Kav. Polri) Jak Bar
003090/IKL/V/11 (06/06)
ANdA BRMslH Dg CC/KTA? Kita Bs Bntu Utk Diputihkan/Dbbs byrkn! CPT, TNTAS, LGL! Hub: TIWI 02197231605, 087775002982. STC SENAYAN.
Lumpuh Syaraf, Lumpuh Stroke, Syaraf Otot Kejepit, Sakit Pundak/ Leher, Tulang Pinggang,Pinggul, Lutut, Kaki Dan Tangan Kesemutan, Mati Rasa, Reumatik.
003107/IKL/V/11 (08/06)
dANA TuNAi
Migrain, Vertigo, Pusing Sinus, Sakit Kepala, Perut Kembung, Dada Sesak, Keringat Berlebihan, Berat Badan Turun Terus, Kacau Pikiran.
BuTuH dANA TuNAi Jaminan BPKB Mobil/Motor. Terima Truck / Pick Up Resmi Aman, Hub: 021-96810637 / 085311065031.
Menstruasi Sangat Sakit, Menstruasi Tidak Teratur, Sulit Punya Anak, Keputihan, Kelebihan Kolestrol, Asam Urat, Sakit Pencernaan, Ambeien/ Wasir, Maag, Pankreas, Lever, Jantung, Ginjal, Prostat Dan Impotensi.
003086/IKL/V/11 (09/06)
Komp. Kunciran Mas Permai Blok K Jl. Gunung Semeru III No. 10 B Kunciran Indah. Kec. Pinang, Ciledug – Tangerang Telp (021) 70419944, 33768989.
“Ksu luMBuNg ARTHA sENTOsA” Anda bth dana tunai ?? jmnkan BPKB mbl anda (94-up), Pros cpt, BPKB Aman, Angs murah, resmi & t`daftr. Hub: 97877060/081319133601/94096377. 003153/IKL/V/11 (22/05)
003101/IKL/V/11 (05/06)
JENNiFER cHiNEsE MAssAgE 0817. 088.9577 Dg Wanita Cantik, Manis & Menarik, Profesional, Ramah, Sopan, 20thn, Dijamin Tidak Kecewa.
BiRO BANguNAN MAJu TRuss Rangka Atap Baja Ringan Zincalume, Galvalume, Galvanis G 550, AZ 100. Harga Murah, Jual terpasang / Batangan. Ub : 99 333 899 / 887 6611 / 0816 1168 177. 003146/IKL/V/11 (20/06)
JAMu
Sebuah Perusahaan Nasional yang bergerak dibidang jasa membutuhkan beberapa staff untuk penempatan awal JABOdETABEK :
1. Administrasi 2. Accounting 3. Marketing 4. Tekhnical & IT 5. General Service 6. Cleaning Service
003087/IKL/V/11 (06/06)
003158/IKL/V/11 (19/06)
BiRO PERJAlANAN Haji Plus dan Umroh bth P/W 35-65th posisi di dalam kantor cck utk pensiunan, pns dll. Hub : Bpk. Syawal 0852 1585 7712.
(Kode AdM) (Kode Acc) (Kode MKT) (Kode TEK) (Kode gs) (Kode cs)
sTREs dgN JERAWAT Tdk smbh2 ? Hub: P. Udin, dgn memakai dedaunan bs MULUS & TDK Kambuh Lg. TRM Pijat Capek & L. Syahwat, P. Al-Amier. 081384555505 / Izin Dinkes RI. 003125/IKL/V/11 (14/06)
TANAH diJuAl diJuAl TANAH 3.800M2 SHM Jl.Dr Satrio Kuningan depan Mal Ambasador dan tanah 2.2 Ha di Prapatan Pramuka serius hubungi 021.94704081. 003139/IKL/V/11 (28/05)
Klasifikasi : - AdM, Acc, MKT minimal D3, cs Minimal SMA/Sederajat. - IP Min 3,00, Khusus untuk kode TEK IP Min 2,75
AJANg cuRHAT
HilANg BPKB Spd Mtr Honda Thn 2008 NoPol B 6861 NZQ. A/n Parluhutan Silalahi. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi. 003156/IKL/V/11 (21/05)
TElAH Hil BPKB Sepeda Motor Honda NF 100 SE Thn 2008 NoPol B 6861 NZQ. A/n Parluhutan Silalahi. Alamat : Mushollah Rt 03/04 Pondok Aren TANGERANG. 003156/IKL/V/11 (21/05)
HilANg BPKB Mobil Mitsubishi Thn 1993 NoPol B 8327 VT. A/n I K Agung Wijaya Kusuma. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi. 003156/IKL/V/11 (21/05)
TElAH Hil BPKB Mbl Mits Lancer Sedan Thn 93 NoPol B 8327 VT. A/n I K Agung Wijaya Kusuma. Alamat: Jl. Dermaga Indah I/11 JAKTIM. 003156/IKL/V/11 (21/05)
Tuliskan kode Lamaran lengkap (beserta nomor telepon yang bisa dihubungi) dikirimkan via pos ke alamat :
PT. MiTRA JAsA KARYA Komplek citra Raya, cluster Taman Puspita Jl. irama utama i 7 No. 23. cikupa, Tangerang 15710.
ANdA ingin mengeluarkan uneg-uneg ???? anda butuh teman ngobrol ???? Hub : 082125513141/(021) 91288141 KAMI SIAP UNTUK ANDA , Hanya Rp.250.000/ jam DIJAMIN RAHASIA ANDA TERSIMPAN RAPI “ salam AJANG CURHAT”. 003079/IKL/V/11 (26/05)
HilANg BPKB Spd Mtr Honda Thn 2008 NoPol B 6577 BUO. A/n Cucu Heri Purwanto. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi. 003156/IKL/V/11 (21/05)
HilANg BPKB Spd Mtr Suzuki Thn 2003 NoPol B 2003. A/n 3400 OU. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi.
TElAH Hil BPKB Sepeda Motor Honda NF 100 SE Thn 2008 NoPol B 6577 BUO. A/n Cucu Heri Purwanto. Alamat : Jl. AL Barkah II/17 A Rt 1/13 JAKBAR. 003156/IKL/V/11 (21/05)
Tersedia di: Pusat Perbelanjaan, Perkantoran, Hotel, Rumah Sakit, Bandara, Stasiun, Coffee Shop dan Restaurant
003156/IKL/V/11 (21/05)
KEHilANgAN
Nb. Hanya pelamar yang lolos seleksi awal yang akan dihubungi oleh HRD PT MiTRA JAsA KARYA.
HilANg BPKB Spd Mtr Honda Thn 2007 NoPol B 6089 TNK. A/n Akbar Aries. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi.
TElAH Hil BPKB Sepeda Motor Honda NF 100 SE Thn 2007 NoPol B 6089 TNK. A/n Akbar Aries. Alamat: Pulonangka Rt 2/16 Kayu Putih JAKTIM.
003156/IKL/V/11 (21/05)
003156/IKL/V/11 (21/05)
INFO IKLAN: 021 - 93339831
7. Pustakawan (PUS)
Perusahaan Penerbit Surat Kabar Harian Nasional mengajak tenaga profesional dan berkualitas untuk bergabung pada posisi sebagai berikut :
l
l
l
Menyukai tantangan dan siap bekerja keras Memiliki kemampuan menulis berita dengan baik Mampu berbahasa Inggris lisan/tulisan
3. Reporter - Bandung (Rep-Bdg)
1. Redaktur (Red)
Kualifikasi: l Pria / Wanita l Usia min 30 tahun l Pendidikan S-I dengan IPK minimal 2.75 l Pengalaman min 2 tahun sebagai Redaktur l Memiliki jiwa kepemimpinan l Memiliki wawasan yang luas dalam dunia jurnalistik l Mampu berbahasa Inggris lisan/tulisan
2. Reporter (Rep)
Kualifikasi: l Pria / Wanita l Usia maksimal 30 tahun l Pendidikan S-1 dengan IPK min 2.75 l Pengalaman minimal 2 tahun di jurnalistik l Menyenangi dunia jurnalistik, lebih diutamakan memahami Ekonomi
DEADlINE IKlAN: Senin-Jumat pukul 08.30 - 15.00 WIB Sabtu pukul 08.30 - 12.00 WIB
ATAsi MAsAlAH Kartu Kredit / KTA Anda, Hanya Bayar 10% Dari Total Tagihan. Legal & Tuntas, Hub: Djika 0857.177.101.70//021- 7111.3475.
*** AMOY cluB *** DARI NEGRI TIRAI BAMBU*** CALL 08128800680 (Panggilan).
lOWONgAN
Pembayaran Via Transfer (Tidak menerima uang tunai) Rek. Mandiri 103.0004881575 Cab. Sarinah Rek. PERMATA 400.11.88831 Cab. Menara Thamrin a/n PT BERITA NUSANTARA
21
LAKSANA KARYA STEEL
KARTu KREdiT
BANTu TuTuP KK/KTA Anda! Proses Pemutihan Dng Bayar 10% dr Total Tagihan, LEGAL. Hub: Winda 08568167673//021- 96353556.
003141/IKL/V/11 (03/06)
Sabtu
21 mei 2011
Kualifikasi: l Pria / Wanita l Usia maksimal 30 tahun l Pendidikan S-1 dengan IPK min 2.75 l Pengalaman minimal 2 tahun di jurnalistik l Menyenangi dunia jurnalistik, lebih diutamakan memahami Ekonomi l Menyukai tantangan dan siap bekerja keras l Mampu menulis berita dengan baik l Mampu berbahasa Inggris lisan/tulisan l Berdomisili di Bandung
4. Penelitian & Pengembangan (Litbang) Kualifikasi: l Pria / Wanita l Usia maksimal 30 tahun l Pendidikan: S-1, lebih diutamakan Lulusan Ekonomi l IPK minimal 2,75
l l
Pengalaman min 2 tahun dibidangnya Memahami dan mengetahui sumber-sumber informasi
5. Web Administrator (WA)
Kualifikasi: l Pria / Wanita l Usia maksimal 30 tahun l Pendidikan S-I Teknik Informatika l Pengalaman min 2 tahun di bidangnya l Memiliki pengalaman di bidang media surat kabar lebih diutamakan l Bersedia bekerja di hari libur
6. Web Programer (Web-P)
Kualifikasi: l Pria, usia max 30 th l Pendidikan minimal S1 Teknologi Informatika l Pengalaman minimal 1 th l Menguasai program PHP & MYSQL l Menguasai development internal aplikasi dan teknikal support IT l Mampu bekerja dengan tim l Bersedia bekerja dengan sistem shift l Bersedia bekerja di bawah tekanan
l
Kualifikasi: l Pria / Wanita l Usia maksimal 28 thn l Pendidikan minimal D3 Jurusan Perpustakaan/Informasi l Pengalaman min 1 th lebih diutamakan l Dapat berkerja dalam sebuah tim maupun bekerja individu l Memiliki kemampuan berbahasa Inggris aktif/pasif l Mengerti pengklasifikasian buku dengan sistem DDC l Kreatif, inovatif, teliti, supel dan jujur
Mampu mengoperasikan program Microsoft Office (Word, Excel)
l l l
10. Staff Finance dan Accounting (S-Fin & Acc)
Kualifikasi: l Pria / Wanita, Single l Usia maksimal 27 tahun l Pendidikan S-I Akuntansi l Pengalaman minimal 1 tahun l Mengerti dan memahami cash flow l Mengerti dan memahami pajak l Mampu mengoperasikan program Microsoft Office (Word, Excel)
13. Driver Operasional (D-O)
Kualifikasi: l Pria l Usia minimal 25 tahun l Pendidikan minimal SMA l Pengalaman minimal 1 tahun l Memiliki SIM A l Menjunjung tinggi kejujuran dan bertanggung jawab terhadap pekerjaan l Memahami jalan di sekitar Jabodetabek l Dapat mengendarai kendaraan manual dan matic
11. Sales Executive / Sales Officer (SE/SO)
8. Staff Layout (S-Lay)
Kualifikasi: l Pria l Usia antara 25 - 35 tahun l Pendidikan minimal D3 jurusan Design Grafis / Design Komunikasi Visual l Pengalaman min 2 tahun di media cetak
9. Staff Audit (S-Aud)
Kualifikasi: l Pria, Single l Usia maksimal 28 tahun l Pendidikan S-I Akuntansi/ Ekonomi l Pengalaman minimal 1 tahun l Memiliki kendaraan roda dua
Usia maksimal 25 tahun Pendidikan minimal STM / SMA Pengalaman menangani vending mesin / mesin ATM / pernah bekerja di bengkel minimal 2 tahun
Kualifikasi: l Pria l Usia 25 – 35 tahun l Pendidikan minimal SLTA l Pengalaman minimal 2 tahun di industri media cetak l Mampu berkomunikasi dengan baik l Dapat bekerja dengan target penjualan l Monitoring peredaran Surat Kabar atau Koran
Kirim lamaran, cv, pas foto terbaru (4x6), fotocopy ijasah dan transkip nilai dengan mencantumkan kode yang dilamar di pojok kanan atas amplop ke:
Recruitment PT Berita Nusantara (KORAN JAKARTA) Jl. Wahid Hasyim No. 125, Jakarta Pusat - 10240 Email: recruitment@koran-jakarta.com
12. Teknisi Vending Mesin (TVM) Kualifikasi: l Pria
AcArA Televisi AnTv 06.00 Klik! Pagee.. Weekend 07.00 Sunting 08.00 Captain Tsubasa Road To 2002 08.30 Diary Bunda 09.00 Clinic Secret Herbal Extract 09.30 Pesona MorotaiMaluku Utara 10.00 Motomaxx 10.30 Pulsar Ride With Pride 11.00 DRTV 11.30 Topik Siang
00.25 Lensa Olahraga Malam
08.00 Avatar
10.30 Mata Pancing
17.00 Reportase Sore
15.30 Mancing Mania
00.45 Rejeki Malam
09.30 Mong
11.00 Jendela
17.30 Jika Aku Menjadi
16.30 Redaksi Sore
10.00 Tamu Gokil
11.30 Sidik Kasus
18.15 Pengabdian
17.00 Paradiso
10.30 Kungfu Chef
12.00 Layar Kemilau
18.45 Termehek-mehek
17.30 Wara Wiri Weekend
01.45 Late Night Movies: Curse Of The Komodo
RCTI 06.00 Disney Clubhouse 07.00 Doraemon, Nobita dan Kerajaan Burung
14.30 Kampiun Sepakbola Nasional
15.30 Silet
00.00 Topik Malam
14.00 One Cubed 14.30 LOL
16.30 Berita Global
15.00 Seputar Indonesia
23.30 World Most Amazing Video
13.30 Genie
12.00 Seputar Indonesia Siang
14.00 Rumah Seleb
22.00 Terekam
13.00 Gadis Petualang
15.30 Fokus Selebriti
14.30 Kabar Kabari
21.00 Penghuni Terakhir Season 6 Beranda
16.30 Aksi Juara
11.00 Intens
13.00 Mantap
19.00 Sinema Aksi: The Quest
12.00 Awas Ada Sule
15.00 VJ Hunt-Audisi
12.30 nGe-h1ets Sang Romeo
17.25 Srimulat Cari Bakat: Seleksi
15.00 Baitu Gaul
08.30 Dashyat Weekend
12.00 Klik! Weekend
15.00 Djarum Indonesia Super League 20102011
11.00 Abdel Temon Bukan Superstar
16.30 Masterchef Indonesia
17.00 Spongebob Squarepants 18.00 Super Hero Kocak 19.00 Big Movies: Marley and Me 21.00 Big Movies: Meet The Spartan
16.00 Lintas Petang 17.00 Zona Juara 18.00 Bernard Bear 18.15 BPL 20.45 Fa Cup 23.00 Sinema Pilihan 00.30 Layar Tengah Malam
TRAns Tv 06.30 Insert Pagi 07.00 Riwayat 07.30 Kuliner Pilihan 08.00 Gula-Gula 08.30 Koper dan Ransel
19.30 Malam Deportasi Big Brother Indonesia 21.30 Bioskop Trans TV “Most Wanted”
18.00 Kampung Hawa 19.00 Kampung Hawa 20.00 World Record 21.00 Pas Mantab
23.30 Bioskop Trans TV “White Chicks”
22.00 Adu Ilmu
01.30 Sinema Dini Hari “Rolling Thunder”
23.00 Theater 7 Spesial Stomp The Yard
TRAns 7 06.00 Sport 7 Akhir Pekan 06.30 Redaksi Pagi 07.30 Selamat Pagi 08.30 Cooking In Paradise 09.00 Suamiku Hebat 09.30 She Can! Tupperware 2011
22.30 Pemberani
20.00 Apa Kabar Indonesia Malam
10.00 Arti Sahabat 12.00 FTV Siang 14.00 Fokus 15.00 LPI 17.00 Cintaku Melati
10.30 Mozaik
11.05 Oprah Winfrey Show
11.00 Warta Siang
22.00 Ketemu Pepeng
12.05 Metro Siang Obrolan Malam
12.30 Daerah Membangun
00.00 Kabar Malam
13.02 PGI
JAk Tv
13.30 Expedition
13.30 Pelangi Desa
14.05 Just Alvin!
17.05 Metro Hari Ini
12.00 Liputan 6 Siang
00.00 Liga Italia Serie A
17.00 Movie Freaks
12.34 SCTV FTV Siang
01.30 Liga Italia Serie A
17.30 3 Rasa
03.30 Highlight Liga Italia Serie A
18.00 ABL (Asean Basketball League)
Tv onE
18.00 Dunia Kita 18.30 Metro Highlights 19.05 Metro Files
21.00 Pesantren & Rock n Roll
09.30 Tinju Legendaris
00.00 Bisik Bisik
01.05 Indonesia Now
08.30 Santapan Nusantara
16.00 Gaul Bareng Bule
09.00 Layar Spesial
16.30 Investigasi Selebriti
19.00 Warta Malam 20.00 Warung Cantik
00.00 TV Play
18.30 Islam KTP
15.00 Ethnic Runaway
18.30 Dokumenter
21.30 World Cinema: In Good Company
13.00 Buku Harian Si Unyil
08.00 Anak Pantai
17.30 Cerdas Cermat UUD 45
21.30 Jakarta Bersepeda 23.00 Jalan Jalan Seru
13.30 Galeri Sepakbola Indonesia
17.00 English News Service
21.05 Top Nine News
09.00 Property Agung Podomoro Group
14.30 Harmoni Alam
16.00 ABG
20.30 Republika Award
12.30 Si Bolang Jalan-jalan
07.30 Disney Club-30
15.00 Tangga Nada
21.02 Musik Candi
20.00 Kok Bisa
06.30 Apa Kabar Indonesia 08.30 Enterpreneur TV
14.00 Untukmu Indonesia
20.05 Iwan Fals Bersuara Bangkit Indonesiaku
17.30 Jebakan Betmen New
12.00 Selebrita On The Weekend
12.00 Pigura
13.05 Spirit Football
09.30 Lejel Home Shopping
17.00 Liputan 6 Petang
09.30 Varia Olahraga
21.00 Bumi dan Manusia
22.00 Dancing With The Star
11.30 Redaksi Siang Akhir Pekan
07.30 Cerdas Ria
10.30 Metro Xin Wen
10.00 SCTV FTV Pagi
09.03 Hot Shot
11.00 Insert
06.00 Spongebob Squarepants
09.02 Pesona Budaya Nusantara
09.00 Kiss Plus
10.05 Dulux Insipre Belanja Murah
16.05 Supernanny
15.00 Get Married The Series
GlobAl Tv
19.00 Tokoh
08.00 Medika Natura
11.00 Asli Enak
14.00 Peppi The Explorer
07.00 Sinema Keluarga
21.00 Cahaya Cinta
07.15 SCTV Musik Inbox
00.30 Qualifying F1
07.00 Animasi Spesial
09.30 VOA Snapshots
15.05 Indonesian Entrepreneurship Challenge
20.15 Anugerah
03.00 Serial TV: 24 Season 6
17.30 Kabar Petang
07.30 Lejel Home Shopping
14.30 Status Selebriti
13.00 Online Weekend
09.00 Uang Anda
06.00 Fokus Pagi
20.00 Antara Cinta dan Dusta
10.00 Opera Anak
12.30 Ngulik
09.05 Indonesia Now
06.00 Was- Was
10.15 Ala Chef
06.00 Lintas Pagi
08.30 Mukjizat
17.00 Tepi Jaman
19.00 Nada Cinta
09.00 Ceriwis
MnC Tv
08.05 Agung Sedayu
sCTv
00.00 Jelang Qualifying
01.00 Box Office Movie
16.00 eMKa
IndosIAR
13.00 Bangkit Indonesiaku
07.00 Maha Karya Agung Sedayu
18.30 Putri yang Ditukar
12.00 Benu Buloe
07.05 Bedah Editorial Media Indonesia
06.30 Pendidikan
15.00 Documentary One
18.00 Dia Anakku
23.00 The Unit
22.30 Box Office Movie: Pirates of the Carribean 2
01.30 SCTV Sinema Malam: Chinango
22.00 Roti Bakar 23.30 This is Your Time
23.30 Metro Sports 00.05 Metro Malam
22.30 Ring TVRI 01.00 Dokumenter 01.30 Warta Terakhir 20.00 Debat MK 21.02 Bincang Malam 22.30 Warta Dunia 23.00 Indonesia Bermusik
10.30 Soccer One
14.15 One Stop Football
23.00 SCTV Sinema: Ratu Kostmopolitan
11.00 Prediksi
METRo Tv
TvRI
00.30 Pentas Tradisi
15.00 Highlights Otomotif
01.00 Sigi Investigasi
12.00 Kabar Siang
04.30 Metro Pagi
05.30 Warta Nusantara
01.30 Warta Terakhir
Acara sewaktu-waktu dapat diubah oleh stasiun televisi
22
HIGHLIGHT
Sabtu
21 MEI 2011
®
Silakan Makan Sekalian Piringnya
Ramah Lingkungan
K
Kali ini, guyonan biasa di meja makan itu bukan lagi sekadar kelakar atau bercanda, tapi benar adanya. Serius, sekarang, makan sudah bisa dengan piringpiringnya sekalian. Karena, piring itu terbuat dari terigu yang sudah dimasak. Hmm.. kedengarannya yummy!
S
atu perusahaan di Taiwan telah memulai memproduksi peralatan makan yang terbuat dari bahan terigu, yang memungkinkan publik memakannya setelah menghabiskan makanan di atas meja. Kalaupun sudah kenyang, piring, gelas, ataupun mangkuk itu bisa direbus dan kemudian diberikan pada binatang piaraan. Terdengar menarik dan ramah lingkungan, bukan? Ide brilian itu dikembangkan Chen Liang-erh. Ia menciptakan piring dan peralatan makan yang bisa dimakan. Awalnya dibuat dari oatmeal atau bubur gandum. Dia butuh waktu yang tidak sedikit untuk trial and error. Tidak tangung-tanggung, Chen menghabiskan waktu hampir sepuluh tahun untuk riset dengan total biaya sekitar 1,48 juta dollar AS. Dari produk yang bentuknya biasa saja dan satu warna, kemudian berkembang menjadi lebih berwarna dan beragam sehingga tampak lebih menarik dan sekilas tidak akan tampak meyakinkan kalau bisa juga dimakan karena kemiripannya dengan piring biasa yang sering digunakan. Dari sebuah tulisan di Daily China News, perusahaan yang digawangi Chen awalnya berencana memproduksi sekitar enam juta “piring dan mangkuk lezat” itu dalam satu hari selama 18 bulan masa percobaan. Setelah hampir tiga tahun berjalan, produksi ternyata meningkat menjadi 14 juta item setiap hari. Sepertinya, piring yang bisa dimakan itu telah menarik perhatian publik, seolah menjadi bagian dari makanan penutup yang bisa digigit, dikunyah, atau ditelan. Kalau memang sudah kenyang dan tidak sanggup lagi, piring dan mangkuk itu bisa direbus dan menjadi makanan penuh nutrisi buat binatang piaraan di rumah. Kehadiran piring atupun mang-
kuk dari terigu dan gandum ini sepertinya akan segera menjadi hit. Setidaknya, beberapa waktu dulu, selalu ada masa ketika peralatan makan dari aluminium menggantikan posisi piring-piring yang terbuat dari logam, emas, ataupun perak. Makin berkembang, lalu ada piring dan mangkuk dari keramik dan plastik. Siapa tahu, beberapa waktu ke depan berikutnya adalah giliran peralatan makan yang praktis dan juga ramah lingkungan ini. Setidaknya, dia tidak lagi menjadi sampah yang dibuang ataupun memenuhi tempat untuk dibersihkan (dicuci). Selain dari gandum, ada juga yang terbuat dari maizena (tepung
FOTO-FOTO/IST
Fakta di Balik Gagasan Cerdas Itu
S
elain berkembang di Taiwan, peralatan makan yang mencuri perhatian ini sebelumnya sudah juga menjadi perbincangan di berbagai kalangan, di sejumlah negara. Beberapa cerita dan kisahnya cukup menarik untuk diikuti. Berikut diantaranya.
dari tanaman jagung), kentang, atau produk pertanian lainnya. Di samping baik untuk kesehatan, dimanfaatkannya bahan alami ini juga dinilai bisa turut menjaga lingkungan, karena kalaupun dibuang, masih mudah diolah dan menjadi kompos. Jadi, kalau satu kali ke restoran dan ada pelayan yang berkata, “Silakan makan, sekalian sama piringnya”, jangan lagi kaget. Siapa tahu, yang ada di atas meja, benaran bisa dimakan. Semoga harganya juga tidak dua kali lipat. � rai/L-3
eberadaan peralatan makan yang bisa dilahap ini secara tidak langsung juga mengusung nilai tambah, yakni ramah lingkungan. Kebetulan, inovasi ini hadir di era ketika gaung gaya hidup hijau atau go-green sedang bergema. Setidaknya, peralatan makan ini akan mengurangi populasi sampah, sekaligus membuat lingkungan tetap bersih dan terjaga. Coba hitung berapa piring, mangkuk, atau gelas yang menumpuk saat satu event atau festival akbar digelar. Bagi yang pernah hadir di festival musik jazz ataupun festival besar lainnya, tentu pernah membayangkan betapa banyaknya publik membuang sisa makanan dan tempat makannya. Seorang bernama David Kupfer dalam tulisannya di sierraclub.org, menyebutkan kalau warga Amerika itu membuang 60 miliar gelas, 20 miliar peralatan makan, serta 15 miliar piring untuk tahun 2001. Hanya sedikit sekali yang perhatian terhadap lingkungan, khususnya kalau itu festival go-green. Bagaimana dengan Indonesia? Belum ada yang memperhatikan ini. Tapi kalau pernah hadir dalam berbagai ajang festival, yang berlangsung tiga hari misalnya, pasti akan menemui tumpukan sampah (yang sebagian besar sisa makanan) di beberapa titik. Kalau dikalkulasi tidak bisa dibayangkan juga jumlahnya. Nah, dengan keberadaan piring dan mangkuk lezat ini siapa tahu bisa mengatasi masalah rumit mengenai lingkungan itu. Karena terbuat dari bahan yang alami, tentunya dia juga tidak berbahaya, dan kalaupun dibuang bisa menjadi kompos buat tanah. Karena itu, rasanya perkembangan abad ke-21 tidak hanya bertumpu pada teknologi, tapi bagaimana juga mengusung bahan pertanian ke dalam kehidupan sehari-hari. Dengan begitu, sudah saatnya juga bidang agrikultur ini mulai dilirik sebagai ranah yang potensial, selain ranah digital yang sudah tidak bisa dibendung wabahnya. � rai/L-3
Sekitar tahun 1992, seorang insinyur dari Kanada bernama David Aung pernah mencoba menciptakan peralatan makan yang bisa dilahap dan ditujukan untuk ramah lingkungan. Dia membuat cangkir, mangkuk, piring, dan berbagai peralatan makan lainya dari sejumlah bahan alami, seperti gandum, jagung, terigu, beras, kedelai, dan tepung tapioka, atau ubi kayu. Dalam perkembangannya dia juga membuat varasi dengan dekorasi tambahan rasa, seperti cokelat, vanila, dan jeruk. Sayangnya, produk itu tidak pernah muncul ke pasaran, karena permasalahan kurangnya dana investasi dan
pengembangan. Di Polandia, Miller Jerzy Wysocki punya gagasan yang sama dengan membuat peralatan makan dari tepung terigu. Beberapa tahun yang lalu, dia mencoba membuat dengan 100 persen bahan dari alam, dengan produk berupa piring, mangkuk, dan cangkir. Tanpa bahan pewarna ataupun zat kimia. Namun, usaha penjualannya di sana tersendat, apalagi publik masih mengabaikan bahan organik ini. Tapi, dia tidak perlu berkecil hati, karena kemudian salah satu perusahaan supermarket besar di Inggris meliriknya dan ditawari untuk mengembangkan produksi, hingga termasuk pembungkus pizza bagi yang ingin dibawa pulang. Sebuah perusahaan di Inggris bernama Potatopak mengembangkan pembuatan piring yang terbuat dari kentang.
Dikenal dengan sebutan “piring kentang”, produk ini diyakini 100 persen ramah lingkungan tanpa racun dan zat kimia. Produksinya terbatas sejak tahun 1998. Selain peralatan makan, juga ada baki (nampan) dan panci. Kompetitornya hanya ada dua, yakni yang berada di AS dan Jerman. Di Jerman, sejumlah cangkir dan mangkuk yang bisa dimakan (seperti wafer/waffle) kerap menjadi pelengkap yang sering disuguhi kala ada festival ataupun pameran. Biasanya sebagai tempat ditarohnya, kentang, saus, irisan pizza, crepes, dan es krim. Cobatco, sebuah perusahaan dari Illinois memproduksi mangkuk wafel untuk keperluan rumah atau bisnis. Di Austria, Swedia, dan Jerman, perusahaan fast food McDonalds-nya menggunakan peralatan makan dari maizena
(sejenis tanaman dari jagung) yang diproduksi dari Italia. Di samping itu, container es krimnya terbuat dari biscuit (cookie) untuk menggantikan yang sebelumnya terbuat dari plastik. Di Amerika, ada Edibowls yang berlokasi di California Selatan, menjual enam mangkuk yang terbuat dari terigu, yang dibakar, dan renyah kala dimakan. Pasar mereka adalah kafe-kafe dan institusi. Disebutkan, seorang Professor Jay-Lin Jane, dari Iowa State University, yang mencoba mengembangkan peralatan makan yang bisa dilahap ini. Duo Anne Bannick dan Lene Vad Jensen dari Denmark membuat peralatan makan dari terigu, maizena dan laktat asam susu, di bawah naungan Papcorns. Beberapa produknya, berupa sushi-set, piring, dan peralatan makan lengkap, hingga mangkuk. � rai/L-3
HOT SPOT
Kelezatan Ribs di Antara Sejuknya Udara Kastil
M
atahari semakin temaram. Di lantai lima GH Universal Lembang Bandung, Chef Executive Ansori tengah sibuk mempersiapkan sebuah hidangan istimewa, Jack Daniels Ribs. Hidangan ini termasuk istimewa dengan menggunakan iga (ribs) impor dari Australia, daging yang menempel di sebagian tulang sapi itu saat masih mentah direndam dengan wiski. Setelah itu dicampur dengan beberapa bumbu. Daging tersebut kemudian dipanggang, sehingga bagian luarnya menjadi agak gosong atau kering. Saat memanggang itulah keluar aroma harum. Jus yang keluar dari daging ketika dipanggang dijadikan saus. “Ini akan menjadi lebih enak setelah dicampur bumbu dan Jack Daniels, rasa daging panggang menjadi lebih kuat dan gurih,” ungkap Ansori. Ternyata memang benar, bagian luar daging yang kering dan agak gosong itu menjadi renyah waktu disantap. Rasa gurih bercampur aroma Jack Daniels yang membuat daging semakin lezat. Potongan demi potongan daging dengan mudah terlepas dari bagian tulang ketika diiris. Kalau ada bagian yang agak susah, pegang saja tulangnya, sirami dengan saus, lalu gigit bagian daging, ini sensasi menyantap ribs yang paling nikmat. Mengapa menu tersebut dicampur dengan sejenis minuman. Hal itu memang diciptakan oleh sang ahli masak dengan menyesuaikan situasi lingkungan restorannya. Berlokasi di bagian atap dari hotel bintang lima di Jalan Setiabudi No 376 Bandung, resto tersebut bernama Belle Vue French and Italian Bistro. Ini merupakan bistro pertama di Kota Ban-
dung yang konsisten dengan konsep hidangan Prancis dan Italia. “Di Bandung memang terasa kurang bila belum ada lagi resto yang buka 24 jam. Kami melihat itu sebuah peluang yang baik dan kebetulan kami ada hotel di tengah area yang indah, jadi kami siapkan resto yang menyajikan berbagai hidangan Prancis serta Itali,” ungkap Elia Yoesman selaku presiden direktur. Apa yang diungkapkan Elia memang tidak berlebihan. GH Universal Hotel yang baru berusia tiga tahun itu memiliki bangunan unik. Tiap bagiannya seperti kastil yang ada di Eropa. Begitu juga dengan dinding yang dibiarkan seperti warna batu alami. Berada di area wisata ke arah Lembang membuat hotel ini memiliki udara sejuk serta pemandangan alam yang luar biasa.Dari meja
resto pengunjung bisa menyaksikan pemandangan indah Kota Bandung dengan sudut 360 derajat. Jadi betul-betul bisa menyaksikan secara berkeliling. Hidangan lain yang dijagokan oleh sang juru masak adalah Champagne Chicken. Ini memang menggunakan juga minuman sampanye sebagai pelengkap bumbu. Ayam setelah diberi bumbu rempah lalu direbus dengan sampanye sekitar setengah jam. Ini membuat daging ayam menjadi begitu empuk dan bumbu menyerap dalam. Disajikan dengan krim dan nasi. Waktu menyantap cobalah ambil secuil daging ayam yang berwarna kekuningan itu. Rasa gurih dan sedikit aroma sampanye membuat orang tidak ingin segera menelan potongan ayam tadi. “Daging ayam memang menjadi begitu istimewa rasanya sebab waktu mengolahnya kami gunankan sampanye. Akan menjadi lebih nikmat bila dibanding dengan wine. Apalagi di sini wine yang disediakan merupakan wine yang menggunakan satu jenis buah anggur,” jelas Artwin Bunardi, F&B Manager. Dikatakan lagi bahwa wine dengan menggunakan satu jenis buah anggur akan memunculkan rasa yang lembut dan memiliki aroma buah yang kuat. “Ini sangat cocok bagi pemula yang ingin mencoba wine,” ungkap Artwin. Selain hidangan serba Prancis dan pasta ala Italia, di sini tersedia berbagai minuman unik dan tentu saja pas dengan udara pegunungan. Ada 30 jenis minuman seperti Waterloo, Gauld, Kasteel, dan Hopus. Minuman ini diambil dari sebuah biara di Belgia dan menjadi minu-
FOTO-FOTO/ARIEF SUHARTO
man terkenal di negara tersebut. Minuman penyegar lainnyaadalahMaca Soda, warna kehijauan dengan rasa manis menimbulkan rasa segar saatdiminum. Begitu juga dengan Lycee Soda, sekali pun berwarna pucat, saat diminum, rasa buah leci yang kuat menyeruak. “Kami memangmenggunakan sirup kelas mahal,” tambah Artwin. Sebelum usai bersantap, jangan lewatkan Tiramisu Cake atau Banana Strudle yang dibuat khusus oleh chef hotel. Banana Strudle bisa jadi pilihan dengan saus mirip krim yang dibalut oleh roti kering merupakan paduan rasa antara gurihnya kulit roti dan manisnya pisang. Tanpa terasa potongan demi potongan habis tertelan. � ars/L-3
KORAN JAKARTA
ON SCREEN
®
Sabtu
21 MEI 2011
23
Perjuangan Menghapus Duka Apa yang terjadi kalau anak Anda mendadak tiada? Film ini akan memberi kita gambaran apakah mungkin rasa sedih itu akan hilang. Judul : Rabbit Hole Sutradara : John Cameron Mitchell Pemain : Nicole Kidman, Aaron Eckhart Genre : Drama Produksi : Olympus Pictures Rating
:
H
idup Becca (Nicole Kidman) mendadak berubah. Anak semata wayangnya yang baru berusia empat tahun meninggal karena tertabrak mobil. Dari luar, Becca tampak tegar, padahal ia masih belum bisa menghapus kesedihannya. Hal yang sama juga dirasakan oleh Howie (Aaron Eckhart), suami Becca. Ia tetap beraktivitas seperti biasa, seolah-olah ia sudah tidak menyimpan kesedihan lagi di hatinya. Padahal, setiap malam ia masih menonton video mendiang anaknya pada telepon selulernya. Mereka berusaha mengikuti grup konsultasi yang
berkarya. Terakhir ia dikenal sebagai pemain, penulis naskah, sekaligus sutradara di film komedi Hedwig and The Angry Inch pada 2001. Film itu mendapat banyak pujian dan masuk berbagai nominasi penghargaan film. Kini ia menyapa industri film Hollywood kembali dengan film drama yang tidak ada unsur komedinya sama sekali. Sepertinya, gebrakan dan karya-karya James Cameron Mitchell ini akan selalu patut untuk ditunggu. � ads /L-4
dikhususkan untuk para orang tua yang kehilangan anaknya. Namun, sepertinya hal itu tidak banyak membantu. Terutama untuk Becca yang malah memutuskan untuk berhenti dari grup tersebut. Untuk mengatasi kesedihan tersebut, Howie mengusulkan untuk punya anak kembali. Namun hal itu ditentang oleh istrinya. Becca malah ingin menjual rumah yang mereka huni agar tidak dibayangi terus oleh kenangan almarhum anaknya. Hal ini membuat hubungan mereka semakin jauh. Sampailah pada suatu hari, Becca bertemu sang pengendara mobil yang menabrak anaknya sampai mati. Kembalinya Mitchell Ini adalah film drama murni. Dari awal sampai akhir, film ini menyodorkan konflik batin yang disampaikan dengan baik oleh para pemainnya. Dengan sangat apik, Nicole Kidman memerankan perempuan yang menyimpan kesedihan di balik senyumnya. Begitu juga dengan sosok Aaron Eckhart
Lawrence Ragu Terima Film Ross
yang bisa menyiratkan kesedihan dari sorot matanya. Tentu saja untuk menyelami semua emosi tersebut, penonton akan digiring dengan alur cerita yang lambat. Untungnya kita tidak akan jadi
cepat bosan karena mata kita disuguhi oleh gambar-gambar yang bagus. Baik dari segi warna dan sudut pengambilan gambar terasa sejuk di mata. Sekilas, formula drama dengan gambar yang sedap
apa pun. Tapi kita harus memberi pujian khusus kepada sang sutradara, yaitu John Cameron Mitchell. Sutradara yang selama ini dikenal sebagai penggarap film komedi ini memang sudah lama tidak
FOTO: MOVIEWEB.COM
SENI & HIBURAN
Penelope KKN di Karya Visual Terbaru
Pertarungan Hip - Hop “Boxe Boxe”
O
rang Spanyol memang dikenal dengan keeratan hubungan dalam keluarganya. Makanya, jangan heran kalau nanti kita akan menemukan banyak nama keluarga Cruz di credit title film Pirates of Caribbean : On Stranger Tides. Yup, Penelope Cruz mengajak keluarganya sendiri untuk terlibat dalam film terbarunya ini. Penelope membuka jalan untuk kedua adiknya di film yang juga dibintangi oleh Johnny Depp ini. Pertama adalah adik lelakinya yang bernama Eduardo Cruz. Penelope meminta bantuan adiknya yang seorang penyanyi ini untuk membuat lagu yang akan dijadikan salah satu soundtrack di film tentang bajak laut ini. Kedua adalah
N
ama Jennifer Lawrence memang belum akrab di telinga kita. Karena aktris kelahiran 15 Agustus 1990 ini lebih banyak berperan dalam film-film indie atau peran kecil dalam film berdana rendah. Tapi tidak berapa lama lagi, kita akan lebih sering mendengar namanya. Soalnya, ia sudah dipastikan akan berperan dalam film The Hunger Games. Banyak yang sudah menunggu-nunggu film science fiction yang diangkat dari buku karya Suzanne Collins ini. Artinya, film yang akan rilis pada 2012 mendatang itu akan jadi batu loncatan besar untuk karier Lawrence. Namun pada kenyataannya, aktris yang juga sempat beradu akting dengan Mel Gibson dalam film The Beaver ini sempat ragu untuk menerima peran tersebut. “Aku sadar bahwa begitu aku menerima peran ini, hidupku akan berubah. Aku sempat berpikir lama sebelum bilang iya untuk jadi sosok Katniss di film ini. Syukurlah, Gary Ross berhasil menghapus semua keraguan itu,” ujarnya tentang sang sutradara yang menggarap film The Hunger Games ini. � ads/L-4
Senin, 23 Mei 2011 Pukul 20.00 WIB, Graha Bhakti Budaya
The Drums Live and Up Close 25 Mei 2011 Blowfish, Jakarta
GIGI Sweet 17th GOOGLE
adik perempuannya yang bernama Monica Cruz. Monica ia tugaskan untuk menjadi peran penggantinya pada adegan-adegan action yang
2
7 3
1
8
S
taser itu di film Jackass. Saya melihat semua pemerannya tidak apa-apa setelah ditembak pakai taser. Saya langsung melihat bahwa ini adalah suatu hal yang seru untuk dilakukan,” ujarnya. Untung saja idenya langsung ditolak mentah-mentah oleh dua bintang utama filmnya. “Bradley Cooper itu bagai prajurit yang tangguh. Dia langsung menyetujui dan pasrah saya siksa pakai taser. Tapi Zach Galifianakis dan Ed Helms langsung menelepon manajer mereka, lalu melaporkan tindakan saya kepada pihak keamanan Warner Bros, hahaha…,” kenang sang sutradara film komedi ini. � ads/L-4
emua orang tahu kalau film The Hangover garapan Todd Philips memunyai banyak adegan kocak yang aneh. Tentu saja orang berharap akan ada lebih banyak lagi adegan kocak di film sekuelnya nanti. Untuk itu, Todd bereksplorasi lebih agar adeganadegan di film The Hangover 2 ini akan makin mengocok perut penonton. Namun sang sutradara sekaligus produser ini dinilai keterlaluan ketika ia ingin menggunakan senjata listrik (taser) asli untuk adegan filmnya. “Saya pertama kali melihat penggunaan
1
9
7
3
8
3
5 4
Teater Sendiri Jakarta “Ni Putu Sekar (Jayaprana dan Layonsari)” Jumat - Sabtu, 27-28 Mei 2011 Pukul 20.00 WIB, Teater Kecil, Taman Ismail Marzuki, Jakarta
Konser Cinta “Beta Maluku” Jumat - Sabtu, 27-28 Mei 2011 Pukul 20.00 WIB, Graha Bhakti Budaya, TIM, Jakarta
6
9 3
3
2
6
5 3
1
2 7
7
ASKING ALEXANDRIA 28 Mei 2011 Lap Parkir Kolam Renang GBK Senayan, Jakarta
Konser Piano “Alesia Arnatovich” Senin, 29 Mei 2011 Pukul 16.00 - 19.00 WIB, Taman Ismail Marzuki, Jakarta
Korean Idols Music Concert (KIMCHI) 2011 4 Juni 2011 Istora Senayan, Jakarta
Sunday Jazz Festival 2011 5 Juni 2011 Segarra Beach, Ancol, Jakarta
An Exclusive Experience with Glenn Fredly, Tompi, Sandhy Sondoro 17 Juni 2011 Central Park Ballroom, Jakarta
Bagi Anda yang memiliki info tentang kegiatan seni, budaya dan entertainment, silakan menginformasikan ke redaksi Koran Jakarta dengan alamat email redaksi@koran-jakarta.com
»
TODD PHILIPS GOOGLE
SINOPSIS
Marley and Me
JAWABAN SUDOKU
Edisi Jumat, 20 MEI 2011 5
6
2
9
8
1
7
3
4
4
9
3
5
7
6
8
1
2
8
1
7
3
2
4
6
9
5
6
5
9
2
4
7
3
8
1
2
3
1
6
9
8
5
4
7
7
4
8
1
3
5
2
6
9
1
8
6
7
5
9
4
2
3
9
2
5
4
6
3
1
7
8
3
7
4
8
1
2
9
5
6
1 3
2
1
5 3
26 Mei 2011 Nusa Indah Theatre Balai Kartini, Jakarta
Philips Ditentang Aktornya
Isilah kotak kosong hingga setiap kolom, lajur, serta area kotak 3x3 terisi angka 1-9 tanpa ada pengulangan.
2
Ben Folds Live and Up Close
tidak berani Penelope lakukan sendiri. Keluarga memang orang yang selalu ada untuk membantu kita, ya. � ads/L-4
SUDOKU
9
26 Mei 2011 Istora Senayan, Jakarta
PENELOPE CRUZ
JENNIFER LAWRENCE
dipandang ini mengingatkan kita kepada film Revolutionary Road. Apalagi, konflik yang diangkat juga tentang masalah suami-istri. Bedanya, konflik dalam film ini tidak se-intens dalam film yang dibintangi oleh Leonardo DiCaprio itu. Selayaknya film-film drama yang berat, ada baiknya kita tidak usah terlalu memikirkan ending atau kelanjutan cerita karena biasanya film semacam ini memang tidak ingin memberi solusi atau pesan
» FAKTA DI BALIK SUDOKU: Tingkat kesulitan Sudoku, berhubungan erat dengan letak dan jumlah angka yang diberikan sebagai petunjuk. Uniknya, pilihan angka yang diberikan, tidak berpengaruh langsung pada angka-angka jawaban yang dibutuhkan. Banyak penerbit Sudoku membagi tingkat kesulitan sudoku ke dalam tiga - lima bab level kesulitan. Semakin tinggi jam terbang, semakin lancar ia dapat menjawab soal-soal yang diberikan.
Pemain : Owen Wilson Stasiun : Global TV Tayang : Sabtu, (21/5), 19.00 WIB John dan Jenny Grogan adalah pasangan pengantin baru yang pindah ke West Palm Beach, Florida. John mendapatkan pekerjaan sebagai wartawan di Koran lokal dan membeli rumah pertama mereka di situ. Ragu untuk memiliki anak, John memberi istrinya sebuah anak anjing yang diberi nama Marley. Anak anjing labrador berwarna kuning yang mungil dan lucu itu dalam waktu singkat tumbuh menjadi seekor anjing yang besar dengan tenaga yang tidak terkendali.
Pirates of The Caribbean 2 Pemain : Orlando Bloom Stasiun : RCTI Tayang : Sabtu, (21/5), 22.30 WIB SEKALI lagi Kapten Jack Sparrow harus terlibat dalam dunia supernatural. Jack menyadari bahwa dia punya hutang darah kepada seorang legendaris, Davey Jones. Yaitu kapten dari perahu hantu Flying Ducthman. Dengan waktu yang semakin sedikit, Jack harus menemukan cara membayar hutangnya. Kalau tidak ia akan tersiksa oleh kutukan abadi sebagai budak di dunia arwah. Jika waktu yang diberikan tidak cukup, Will Turner and Elizabeth Swann akan dihukum mati.
24
SPLASH!
Sabtu
21 MEI 2011
KORAN JAKARTA
®
Jennifer Aniston
Pamer Pacar Baru? T
SEXYDESKTOP.COM
ak habis-habisnya media menyoroti kisah asmara Jennifer Aniston. Setelah tentang gosip kedekatannya dengan kru film ramai dibicarakan, kini bintang Friends itu dikabarkan tengah kencan dengan Justin Theroux, aktor Your Highness. Berita itu berhembus kencang setelah pasangan itu terlihat sedang makan malam bersama di sebuah restoran, Sunset Towers Bar, di Hollywood. Layaknya pasangan yang tengah memadu kasih, wanita yang pernah menikah dengan Brad Pitt ini terlihat menikmati makan malam romantisnya dengan pria itu. Padahal dikabarkan, kalau keduanya belum kenal terlalu lama. “Jen (panggilan akrab Jennifer) dan Justin memang sudah mulai jalan bersama. Mereka sudah saling kenal sebelumnya. Yang pasti, sekarang keduanya tampak lebih dari sekadar teman biasa. Tapi mereka berhati-hati untuk mengumumkan hal ini ke publik. Mereka tidak mau terburu-buru mengatakan sudah berpacaran,” kata seorang sumber, seperti dilansir Female First, Kamis (19/5). Menurut sang sumber rahasia, Jen dan Justin tiba di restoran itu secara terpisah. Mereka menghabiskan tiga jam untuk makan malam bersama. Seolah tidak
ingin diketahui publik, keduanya duduk di belakang supir dan menundukkan kepala ketika meninggalkan tempat itu ke mobil. Aktris 42 tahun yang baru-baru ini berduka setelah kematian anjing kesayangannya, Norman, itu diminta ayahnya, John, untuk mencari pasangan yang berasal dari Yunani. Sebab diketahui, sang ayah memang berdarah Yunani. Selain membawa berita tentang kisah asmara, Jen juga membawa kabar bahagia lain. Ia dinobatkan untuk menerima Guy’s Choise Awards untuk kategori Decade of Hotness dari acara tahunan Spike TV. Upacara penerimaannya sendiri akan digelar 10 Juni mendatang. Lalu bicara tentang karier aktingnya, wanita kelahiran California 11 Februari 1969 itu dikabarkan akan muncul tanpa penutup dada di film barunya, Horrible Bosses. Bahkan, Jen dikabarkan sudah menjalani beberapa sesi pemotretan untuk adegan film itu. “Meski Jen sudah melakukan sesi pemotretan topless, produser tidak yakin apakah akan menggunakannya. Gambar-gambar itu selanjutnya akan difilmkan dengan dua cara berbeda. Kalian akan melihat wajah dan dada Jen dalam shot yang sama,” ungkap sumber lain dari UsMagazine, beberapa hari lalu. � yaz/L-4
JENAK
Seks bagi Makhluk Bertulang Belakang
Arswendo Atmowiloto
M
embicarakan soal seks selalu lebih menarik dibandingkan membicarakan soal lain. Ada begitu banyak kata ganti untuk pengertian seks, aktualitasnya, atau aktivitasnya. Rasanya banyak sekali bahasa daerah untuk menyebut itu, mungkin karena malu, mungkin karena tabu. Mungkin karena ditutupi itu menjadi lebih menarik. Seks mungkin mirip batuk, bisa menyerang siapa saja, dari anak-anak sampai kakekkakek (mungkin juga nenek-nenek), dari golongan masyarakat bawah, menengah, atau atas. Mungkin lagi, itu sebabnya menjadi menarik untuk menjadi bisik-bisik. Tapi dengan adanya Internet, bisik-bisik itu berarti gaung ke seluruh penjuru dunia. Adalah Arnold Schwarzanegger, atau Arnie untuk mudahnya, mantan gubernur California yang sangat
beken karena film-film bertema jagoan. Mengakui hubungan selingkuhnya dengan Patty, pembantu rumah tangga selama 20 tahun. Hubungan berlangsung lama, dan membuahkan anak lelaki. Rumah tangga Arnie goyang karena sang istri yang masih ningrat dalam pengertian dunia politik, memilih menyingkir, dan bercerai. Keempat anak pasangan itu pun ikut diburu wartawan. Akan selalu begitu sampai mereda kembali, atau ada kisah lanjutan. Adalah Dominique Strauss–Kahn yang direktur pelaksana Dana Moneter International, IMF, kini berada dalam tahanan penjara karena memaksa atau berniat memperkosa pelayan hotel tempat dia menginap. Dari seorang yang berkuasa untuk urusan duit dunia, harus meringkuk dalam sel. Kadang memang soal seks sulit ditebak kenapa hal seperti itu bisa terjadi. Untuk seorang Strauss–Kahn, dengan akses kuasa dan duit yang dimiliki atau dikuasakan, bisa tak usah melakukan dengan cara seperti itu. Atau juga Perdana Menteri Italia, Silvio Berlusconi, yang kini masih harus menjalani sidang pengadilan karena berhubungan dengan pelacur—
katanya masih di bawah umur. Untuk tiga lelaki ini, “seharusnyalah” kasus itu tak terjadi dengan cara ini. Maka kisahnya menjadi menarik. Adalah Jarred Diamonds, seorang penelti dan penulis buku kenamaan, yang meletakkan manusia—terutama laki-laki—memang cenderung berselingkuh atau memunyai gundik, atau orang ketiga. Jarred melihat perbandingan pada jenis binatang, di mana sosok jantan yang kelihatan unggul dibanding banding betinanya dalam melakukan lakukan itu. Singa janantan yang lebih gagah dengan rambut ke-jantanan— — berbeda dengan singa betina—pasti asti memiliki harem. Demikian ikian juga pada hewan monyet, atau tau merak, untuk tidak mengata-
kan semua jenis binatang. Kecuali jenis merpati atau juga burung merpati jantan yang ketika ikut mengerami telor, saat itulah betinanya yang melakukan perselingkuhan. Dalam dunia merpati, kesetiaan tak dilakukan dengan pasangan meskipun idiom yang populer merpati itu tak pernah ingkar janji. Pada Jarred, memasukkan manusia sebagai “binatang yang bertulang belakang” seperti singa atau gorila, kecenderungan selingkuh selingk adalah alami. Tidak Tida berarti bisa dibenarkan, di namun “dari sononya” pejantan memunyai memun kecenderungan begitu. derung Tidak b berarti dibenarkan karena justru justr manusia d dibekali akal pikiran, diajarkan diajark normanorma pribadi maupri pun sosial sosi yang menjadikannya menjad lebih terl bedakan moralnya diban-
ding hewan. Dalam kasus ini, Arnie sedikit lega—meskipun rumah tangganya hancur, dibanding Strauss yang dikenai tuduhan memerkosa atau nasib perdana menteri yang masih berperkara dalam perang tanding kata-kata antarpengacara. Dunia menjadi ramai, namun tak juga menjelaskan kenapa bisa terjadi kasus semacam itu. Dan mungkin tetap tak ada jawaban pasti. Selain memahami bahwa manusia termasuk dalam spesies “makhluk bertulang belakang”. Dengan kata lain, kemungkinan kabar perselingkuhan masih akan terjadi. Makin melibatkan nama tenar atau sosok yang dikenali, semakin ramai gaungnya. Pun bisa susul menyusul dengan segala risikonya. Apa yang terjadi dan diwartakan secara gencar—termasuk di sini di tingkat para legislatif—tidak menghentikan agar tidak ditiru. Tapi—supaya terlihat optimistis— barang kali bisa menjadi peringatan pelaku untuk lebih berhati-hati. Lebih bisa menahan diri ketika dorongan seksualnya sedang meletup karena sebagai manusia, kita bisa belajar apa yang benar dan apa yang nyasar sehingga tak perlu menyesal nantinya. Barang kali bisa begitu. �
KORAN JAKARTA/GANDJAR DEWA
Perusahaan Penerbit Surat Kabar Harian Nasional mengajak tenaga profesional dan berkualitas untuk bergabung pada posisi sebagai berikut : 1. Redaktur Gaya Hidup (Life Style) Kualifikasi: ■ Pria / Wanita ■ Usia minimal 30 tahun ■ Pendidikan S-I dengan IPK minimal 2,75 ■ Pengalaman minimal 2 tahun sebagai Redaktur Life Style ■ Memiliki jiwa kepemimpinan ■ Memiliki wawasan yang luas dalam dunia jurnalistik khususnya Life Style ■ Mampu berbahasa Inggris lisan dan tulisan 2 Asst. Redaktur Gaya Hidup (Life Style) Kualifikasi: ■ Pria / Wanita ■ Usia 30 - 35 tahun ■ Pendidikan S-I dengan IPK minimal 2,75 ■ Pengalaman minimal 2 tahun sebagai Asred Life Style ■ Memiliki pengalaman yang luas di dunia jurnalistik khususnya Life Style ■ Mampu berbahasa Inggris lisan dan tulisan
[SU] ENGLISH / ANIMATION
Karir
aya Hidup (Life Style) 3. Reporter Gaya Kualifikasi: ■ Pria / Wanita ■ Usia 23 - 28 tahun (Single) ■ Pendidikan S-1 jurnalistik ■ Menyenangi dunia jurnalistik ■ Ramah, komunikatif, kreatif ■ Mampu bekerja di bawah tekanan
Perusahaan erusahaan Penerbit Surat Kabar Harian Nasional mengajak tenaga profesional dan berkualitas untuk bergabung pada posisi sebagai berikut:
4. Fotografer Gaya Hidup (Life Style) Kualifikasi: ■ Pria ■ Usia 23 - 35 tahun ■ Ramah, kreatif ■ Pendidikan S-1 Fotografi ■ Memiliki pengalaman 1 tahun sebagai fotografer Life Style
Account Executive (AE) Kualifikasi: ■ Wanita ■ Pendidikan minimal S-1 ■ Usia maksimal 27 tahun ■ Pengalaman minimal 1 tahun di bidangnya ■ Berpenampilan menarik (Good Looking) ■ Mempunyai kemampuan presentasi ■ Memiliki kemampuan komunikasi yang baik ■ Siap bekerja dalam target ■ Lebih diutamakan berdomisili di Jakarta
Kirim lamaran, cv, pas foto terbaru (4x6), fotocopy ijasah dan transkip nilai Anda ke: Email: recruitment@koran-jakarta.com
[D] ENGLISH / DRAMA
[D] THAI / ACTION
Kirim lamaran, cv, pas foto terbaru (4x6), fotocopy ijasah dan transkip nilai Anda ke: Email: recruitment@koran-jakarta.com [R] THAI / ROMANTIC COMEDY
[D] ENGLISH / THRILLER
SACTUM GI: 12:00 14:15 16:45 19:15 21:45 00:00 PP: 13:00 15:30 18:00 20:30 23:00 MOI: 12:15 14:30 16:45 19:00 7 HATI 7 CINTA 7 WANITA 21:15 23:30 GI: 14:00 16:00 18:00 20:00 TK: 13:00 15:20 17:40 20:00 22:30 TK: 12:45 14:45 16:45 18:45 CP: 14:30 16:50 19:10 21:30 20:45 23:50
OLSEN GANG GI: 12:15 PP: 13:15 MOI/CP: 15:00 TK: 12:30 22:30
SNEAK PREVIEW
TRUST GI: 12:00 14:15 16:30 19:00 22:00 PP: 17:25 19:40 21:55 MOI: 14:45 17:00 19:15 21:30 23:45 TK: 14:00 16:15 18:45 21:00 23:15 CP: 14:30 16:45 19:00 21:15 23:30 THOMAS & FRIENDS PP: 12:30 14:00 MOI: 13:15
[SU] INDONESIAN / ANIMATION
MY BEST BODYGUARD GI: 12:30 14:30 19:15 21:15 MOI: 14:00 17:45 19:45 21:45 23:45 TK: 14:30 16:30 18:30 20:30 CP: 14:00 15:55 19:45 21:40 23:35 [D] ENGLISH / THRILLER
CAUGHT IN THE CROSSFIRE CP: 17:50
[R] JAPANESE / ANIMATION
METAL FIGHT BEYBLADE MOVIE GI: 12:05 14:00 PP: 15:30 MOI: 16:00 TK: 12:00 14:00
DEAR GALILEO GI: 13:00 16:00 18:45 21:30 23:15 PP: 15:00 17:45 20:30 23:15 MOI: 12:45 15:30 18:15 21:00 23:45 TK: 12:15 15:00 17:45 20:30 23:15 CP: 14:15 17:00 19:45 22:30
[D] THAI / COMEDY
[R] MANDARIN / ROMANTIC COMEDY
[R] THAI / ROMANTIC COMEDY
SUCKSEED GI: 16:00 18:45 21:30 MOI: 14:00 19:10 TK: 16:00 18:45 21:30 23:00 CP: 12:15 15:00 17:45 20:30 23:15
[D] HINDI / COMEDY
CHALO DILLI MOI: 16:35 21:45
DON’T GO BREAKING MY HEART GI: 13:30 MOI: 17:00 CP: 19:15
Siap Gelar Konser di Singapura
A
ntin Hernanto, promotor dari Original Production, mengaku bangga karena bisa membawa diva pop Indonesia, Ruth Sahanaya, untuk tampil dalam konser akbar di Esplanade Concert Hall, Singapura, 10 Juni 2011 mendatang. “Saya juga senang karena bisa tampil di gedung konser yang sudah terkenal di Singapura, bahkan dikenal pemusik dunia. Saya rasa semua penyanyi bermimpi untuk bisa konser di tempat itu,” ungkap penyanyi yang akrab dipanggil Uthe itu. Ia menerangkan konser ini diberi tajuk 25th Aniversary Concert. Uthe juga mengakui bahwa ini adalah konser pertamanya di Singapura yaitu saat dirinya tampil sendirian. Sebelumnya, dia pernah tampil di sana bersama penyanyi lain. Di gedung yang berkapasitas 1.400 orang itu Uthe akan membawakan 30 lebih lagu hit dari 16 album yang telah dirilis. Penampilan ini nanti akan menggambarkan perjalanan bermusik Uthe selama 25 tahun. Ditemui di Exelsior Café & Restaurant, di Jalan Radio Dalam, Jakarta Selatan, Kamis (19/5), Uthe menjelaskan bahwa yang dipercaya menjadi pengarah musik adalah Edwin Saladin. “Selain bisa tampil bernyanyi, konser ini akan saya manfaatkan sebagai ajang promosi Indonesia, biar orangorang di luar sana tahu kalau kita banyak memiliki penyanyi dan pemusik bagus. Dan yang lebih penting, Indonesia itu aman,” ucapnya bersemangat. Nama Ruth Sahanaya memang sudah memiliki banyak penggemar di Singapura dan Malaysia. Ini terbukti ketika dalam tempo dua minggu penjualan tiket dibuka, ratusan lembar karcis masuk terjual. “Bagi penonton Indonesia yang ingin menonton di sana, kami juga menyiapkan tiket sekaligus paket penerbangan,” terang Antin. Untuk lebih menunjang penampilannya di panggung, Uthe memakai busana yang dibuat desainer Ade Saghi dan Stella Risa. Seperti diketahui, Uthe adalah diva yang selalu tampil dengan busana elegan, namun tidak aneh. “Saya menyukai rancangan baju yang simpel tapi terlihat elegan. Pokoknya yang sesuai dengan jiwa saya,” katanya. Untuk konser ini, harga tiket dibanderol mulai 40 dollar Singapura hingga yang termahal 250 dollar Singapura. � ars/L-4
[D] DEWASA
[SU] SEMUA UMUR
MOVIE SCHEDULE
Buy 1 get 1 Free tickets Reguler Class: * BRI Debit (Prioritas, Gold & Platinum) + free combo popcorn Friday - Sunday, until 30 June 2011 * CIMB Credit Card (Platinum & World Card) Saturday - Sunday, until 31 January 2012 Buy 2 get 1 Free tickets Reguler Class or combo Popcorn Mineral Water * BRI Credit Card (Gold & Platinum) Alldays, 31 December 2011 50% Velvet Class : * BRI Debit (Prioritas) Free 1 Bed & Combo Snack Sunday only, until 30 June 2011
CP VELVET: 14:30 17:15 20:00 22:45
[D] ENGLISH / ADVENTURE
THE EAGLE GI: 16:30 21:15 23:45
Ruth Sahanaya
[D] INDONESIAN / DRAMA
[R] REMAJA
PP VELVET: 14:00 16:30 19:00 21:30 MOI VELVET: 13:00 15:30 18:00 20:30 23:00 CP VELVET: 13:45 16:20 18:40 21:00 23:30
KAPANLAGI.COM
LULLA MAN GI: 12:45 15:00 17:15 19:30 21:45 00:00 CP: 12:45 17:00 21:45
Buy 1 get 1 Free tickets Satin Class: * CIMB Debit (Arjuna Blue, Gold & Preferred Circle) Free 2 tickets, Saturday - Sunday, until 31 August 2011 * CIMB Credit Card (World Card) Buy 1 get 1 Free, Saturday - Sunday, until 31 January 2012
Get special price for blitzcard ! Follow @blitzmegaplex for the instruction. More info : www.blitzmegaplex.com