Senin, 9 Agustus 2010
KORAN JAKARTA Edisi 769/Tahun III
Harga Eceran Rp 2.500 (luar Jawa + ongkos kirim)
www.koran-jakarta.com
Terbit 24 Halaman
HARGA PROMOSI
2 I Jaringan Aceh
6 I Kebijakan Reaktif
7 I Juara Tunggal Putra
Kelompok teroris yang ditangkap di Jawa Barat, diduga berasal dari jaringan Aceh, yang dipimpin Abdullah Sonata.
Rencana Pemprov DKI Jakarta melarang sepeda motor melintas di jalur protokol merupakan kebijakan reaktif dan tidak akan efektif mengatasi kemacetan.
Simon Santoso menyumbang gelar tunggal putra di Turnamen Terbuka Taiwan setelah mengandaskan pemain Korea Selatan.
ANTARA/AGUS BEBENG
KORAN JAKARTA/BRAM SELO
EKONOMI 9 I Produktivitas Penduduk Pertumbuhan ekonomi yang terlalu bergantung pada konsumsi rumah tangga, sulit untuk membuat penduduk menjadi produktif.
14 I Berbasis Risiko Tingkat ketahanan perbankan nasional terhadap berbagai risiko di bidang perekonomian semakin kuat. Bank Indonesia sebagai regulator menerapkan sistem pengawasan yang berbasis risiko.
15 I Ketersediaan Pupuk Pemerintah memastikan ketersediaan pupuk bersubsidi aman, meskipun ada perubahan iklim dan peningkatan luas tanam.
RONA
KORAN JAKARTA/M FACHRI
17 I Terdongkrak Internet Menjadi terkenal dan meraih popularitas adalah impian semua orang. Kini sarana untuk menuju ke sana sangat terbuka, salah satunya melalui Internet.
INDIKATOR Indeks Bahan Bangunan Indeks Harga Perdagangan Besar (IHPB) Bahan Bangunan/ Konstruksi Indonesia pada Juli 2010 mengalami penurunan, dari 191,04 pada Juni 2010 menjadi 190,84, atau terjadi deflasi sebesar 0,10 persen. Seluruh kelompok bangunan dalam IHPB Bahan Bangunan/Konstruksi memberikan andil negatif pada deflasi konstruksi Indonesia.
Indeks IHPB Juli 2010 (menurut sektor/kelompok) Tempat Tinggal dan Bukan Tempat Tinggal
185,62 185,44 201,29 201,17
Pekerjaan Umum untuk Pertanian Pekerjaan Umum untuk Jalan, Jembatan dan pelabuhan Instalasi Listrik, Gas, Air Minum dan Komunikasi
198,92 198,62 181,58 181,55 191,62 191,48
Bangunan Lainnya 170 175
185
■ IPHB Juni 09 ■ IPHB Juni 10
SUMBER : BPS
195
205
KJ/REPIANTO
FILE
ANTARA/HO
Kepala Divisi Humas Mabes Polri Irjen Edward Aritonang tentang keberadaan Irjen Pol Herman Effendy di Satuan Tugas Pemberantasan Mafia Hukum.
“Perbedaan pendapat antara anggota Satgas Denny Indrayana dengan Irjen Pol Herman Effendy sudah diselesaikan secara internal oleh Pak Kuntoro. Pak Herman nggak jadi mundur.” Jakarta, 29 Juli 2010
“Pak Herman Effendy mengundurkan diri. Pengunduran diri Herman Effendy merupakan inisiatif pribadi.” Jakarta, 30 Juli 2010
H O T L I N E Untuk Langganan & Pengaduan:
Telp. +62-21- 319 355 33 Fax. +62-21- 315 4601 sirkulasi@koran-jakarta.com
Rp1.500 BERLANGGANAN BULANAN
Rp 33.000 12 BULAN
Rp 350.000
AFP/SAEED KHAN
Perubahan Cuaca I 11 Wisatawan Terseret Arus Laut Palabuhan Ratu
Waspadai Gelombang Laut Tinggi Masyarakat diminta mewaspadai perubahan cuaca dan gelombang laut tinggi, karena dapat mengancam keselamatan. JAKARTA — Gelombang ombak laut tinggi akan terjadi di sejumlah perairan Indonesia dalam dua hari ke depan. Masyarakat pengguna dan penyedia jasa transportasi laut serta nelayan harus berhati-hati dan waspada. Kasubdit Informasi Meteorologi Maritim Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), Sugarin, menyarankan penyedia jasa transportasi laut dan publik mengakses peringatan-peringatan yang dikeluarkan BMKG dalam situs resminya, sebelum menempuh perjalanan melalui laut. “Peringatan gelombang tinggi tersebut berlaku sejak Minggu (8/9) pukul 19.00 WIB hingga Selasa (10/8) pukul 19.00 WIB. Masyarakat pengguna transportasi laut kami harapkan lebih berhati-hati,” kata Kasubdit Informasi Meteorologi Maritim Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), Sugarin, kepada Koran Jakarta, Minggu (8/9). Sugarin menjelaskan gelombang setinggi 4-5 meter berpeluang terjadi di laut Cina Selatan. Selanjutnya, gelombang 3-4 meter berpeluang terjadi di Laut Andaman, Laut Arafuru bagian timur, dan perairan selatan Merauke. Sedangkan gelombang setinggi 2-3 meter, kata Sugarin, berpeluang terjadi hampir di seluruh perairan Indonesia, yaitu di perairan utara Aceh, perairan barat Kepulauan Nias, perairan Kepulauan Mentawai, perairan barat Bengkulu, hingga Lampung. Kemudian, Selat Sunda bagian selatan, perairan selatan Jawa hingga NTB, perairan selatan Pulau Sumba, Laut Sawu bagian selatan, Laut Timor, dan Laut Flores bagian timur.
Selain itu, juga berpeluang di Perairan Sulawesi Tenggara, Laut Banda, Teluk Tolo, Laut Maluku bagian selatan, Laut Buru, perairan selatan Pulau Buru dan Pulau Seram, perairan Kepulauan Kai dan Kepulauan Aru, perairan Kepulauan Leti, Kepulauan Babar, dan Kepulauan Tanimbar, serta Laut Arafuru bagian tengah dan barat. Analisis BMKG pada stasiun Klimatologi Kl II Pulau Baai, Bengkulu, Masjuwita menjelaskan tinggi gelombang laut di perairan Bengkulu diperkirakan antara 2,5 meter dan tiga meter, sehingga membahayakan bagi perahu nelayan dan tongkang. “Perkiraan gelombang tiga meter itu berlaku mulai Senin (9/8) pukul 07.00 WIB sampai Selasa pukul 07.00 WIB,” tegas Masjuwita. Staf Kantor BMKG Pangkalpinang, Muslimin, juga memperingatkan terjadinya tinggi gelombang di perairan Selat Bangka bagian utara, Provinsi Bangka Belitung (Babel). Tinggi gelombang berkisar 0,3 meter hingga 2 meter, selama 24 jam, mulai Senin (9/8) pukul 07.00 WIB. Dua Hilang Sementara itu, sebanyak 11 wisatawan terseret arus laut saat berenang di Pantai Kebon Kalapa, Desa Citepus, Kecamatan Palabuhan Ratu, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Minggu. Dua dari 11 wisatawan yang terbawa arus itu, sampai berita ini disiarkan, belum ditemukan. Sedangkan sembilan lainnya diselamatkan oleh tim Search and Rescue (SAR) Kabupaten Sukabumi. Dua orang yang masih dalam pencarian adalah Iwan Bin Supandi (21), warga Desa Sukawangi, Kecamatan Warungkondang, Kabupaten Cianjur, dan Aris bin Holim (17), warga, Desa Gadig, Kecamatan Pacet, Kabupaten Cianjur. Saat kejadian, ombak di sepanjang garis pantai cukup tinggi dan diduga menggulung para wisatawan itu ke tengah laut. Di tempat terpisah, Kepala Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) Tatang Kurniadi mengatakan musibah tenggelamnya kapal Ex Rogero di perairan
ANCAMAN OMBAK Kecelakaan Kapal Laut 2009-2010
11 Januari Kapal Motor Teratai Prima tenggelam di Tanjung Baturoro, Sendana, Majene, Sulawesi Barat. Sekitar 200 penumpang hilang.
2010
2009
28 Agustus KM Sari Mulia tenggelam di perairan Sungai Negara, Kabupaten Tapin, Kalimantan Selatan. 11 penumpang tewas.
22 November KM Dumai Express 10 tenggelam di perairan Tanjung Balai Karimun, Kepulauan Riau akibat cuaca buruk. 28 orang meninggal dunia, korban hilang 12 orang.
27 Juli KM Cahaya Abadi Utama tenggelam di Selat Makassar. Tidak ada korban jiwa.
7 Agustus Kapal Ex Rogero diterjang ombak di perairan Bunaken Sulawesi Utara. Dua orang dari rombongan anggota DPR, meninggal dunia.
Curah Hujan (Agustus 2010)
Rendah
<100 Milimeter Madura, sebagian Jawa Timur, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Sulawesi Tenggara, sebagian Sulawesi Barat.
Menengah
Berlaku Minggu (8/8) Pukul 19.00 WIB s/d Selasa (10/8) Pukul 19.00 WIB
101-300 mm Sebagian besar Sumatera, sebagian besar Kalimantan, sebagian Sulawesi, sebagian besar Papua.
Tinggi gelombang 2-3 meter
Tinggi
Gelombang Tinggi
Perairan utara dan barat Aceh, Perairan Mentawai, Perairan barat Bengkulu hingga Lampung, Selat Sunda bagian selatan Perairan selatan Jawa hingga NTB, Perairan selatan Sumba, Laut Sawu bagian selatan. Perairan Rote, Perairan Sulawesi Tenggara, Laut Banda, Perairan selatan Buru dan Seram, Perairan selatan Buru dan Seram, Perairan Kai dan Aru, Perairan Babar dan Tanimbar
Tinggi gelombang 3-4 meter Selatan Merauke, Laut Arafuru bagian timur, Laut Andaman
Tinggi gelombang 3-4 meter Laut Cina Selatan
SUMBER: PRAKIRAAN CURAH HUJAN BMG AGUSTUS 2010, DIOLAH
Bunaken, Sabtu (7/8), yang menewaskan anggota DPR Setia Permana dan Wahyu Nurati (istri dari politikus Partai Demokrat, Sutjipto), harus menjadi pelajaran bagi para penyedia jasa transportasi laut. Saat ini masih banyak penyedia transportasi laut yang tidak mengindahkan standar keselamatan penumpang dan keamanan kapal. “Setiap alat transportasi penyeberangan air seperti kapal laut dan feri wajib menyiapkan pelampung bagi seluruh penumpang yang ada. Untuk itu, kami mempertanyakan
301-400 mm Papua, Papua Barat, sebagian Sumatera Utara, sebagian Aceh, sebagian Nias.
Sangat Tinggi >400mm Sebagian kecil Papua.
KORAN JAKARTA/REPIANTO
kenapa di dalam kapal Ex Rogero tersebut tidak tersedia pelampung,” ungkap Tatang Kurniadi kepada Koran Jakarta. Tatang menyatakan KNKT tidak memiliki wewenang untuk menginvestigasi kecelakaan tersebut. Hal tersebut dikarenakan Ex Rogero adalah kapal kecil dengan berat di bawah 7000 ton. “Investigasi merupakan wewenang dari Dinas Perhubungan setempat,” kata Tatang. Tatang mengharapkan Dinas Perhubungan dan dinas terkait lebih memperhatikan standar ke-
selamatan setiap kapal kecil. Hal itu penting agar kejadian serupa tidak terulang kembali. Untuk itu, menurut Tatang, KNKT siap memberikan bimbingan standar keselamatan apabila dibutuhkan oleh para penyedia transportasi laut di Sulawesi Utara. “Kejadian ini jelas akan memberikan citra buruk bagi pariwisata Bunaken. Untuk itu, Dinas Perhubungan dan dinas terkait harus memperhatikan standar keselamatan agar tidak terulang lagi,” jelas dia. don/Ant/P-1
Praktik Politik
Pemulihan Ekonomi
Hakikat Demokrasi Harus Produktif
Bakal Terjadi Pembalikan Arus Modal
JAKARTA — Konsep demokrasi produktif yang secara konsisten dilontarkan Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum perlu didukung dan terus disosialisasikan. Sebab saat ini sistem demokrasi yang diterapkan di Indonesia belum diikuti dengan pembangunan ekonomi yang merata. Penilaian tersebut dikemukakan pengamat politik Fachry Ali dan pakar hukum tata negara UGM Fajrul Falakh, Minggu (8/8) yang dimintai tanggapannya atas gagasan yang dilontarkan Anas Urbaningrum. Menurut Fachry, gagasan Anas harus didukung karena demokrasi sendiri memang harus produktif. Dalam arti, produktif untuk menyejahterakan rakyat. “Banyaknya pemilihan kepala daerah membawa ekses ketidakadilan bagi masyarakat. Jika tak segera dibenahi kemungkinan masyarakat tidak akan suka dengan konsep demokrasi karena membuat perekonomian tak stabil.” Sementara Fajrul Falakh berpendapat konsep demokrasi produktif bisa berjalan jika kepentingan-kepentingan elite politik dikikis. Selama ini, yang membuat demokrasi tak produktif karena ada elite politik yang bermain untuk kepentingan mereka sendiri. “Sudah saatnya partai politik menetapkan konsensus-konsensus politik untuk kepentingan bersama. Jangan hanya berku-
KORAN JAKARTA/M FACHRI
Anas Urbaningrum
tat pada isu-isu elektoral politik. Parpol juga harus mengangkat aspek-aspek yang menyangkut kesejahteraan masyarakat, seperti soal listrik atau tabung gas tiga kilogram,” ujar Fajrul. Jika elite politik terus menetapkan konsensus seperti itu, Fajrul yakin, pemerintah akan mengikuti kebijakan itu. Di sinilah fungsi parpol untuk memproduktifkan demokrasi. “Secara prinsip, demokrasi memang harus produktif, dalam arti, harus melayani kepentingan rakyat.” Sedangkan dosen Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Bung Karno, Franky Roring, mengatakan konsep demokrasi sendiri adalah kemitraan dengan masyarakat. Dan parpol wajib berpihak ke masyarakat. Untungkan Rakyat Konsep demokrasi produktif kembali dilontarkan Anas Urba-
ningrum saat memberikan kuliah politik pada Rapat Senat Terbuka dalam rangka wisuda Universitas Muhammadiyah Malang (UMM), Jawa Timur, Sabtu (7/8). Sebelumnya, konsep ini pernah terlontar saat pengukuhan 30 organisasi di jajaran dewan pembina Partai Demokrat pada 11 Juli lalu. Gagasan ini, lanjut Anas, ingin memastikan bahwa seluruh insentif demokrasi bisa dirasakan oleh seluruh rakyat. Caranya, lewat kebijakan pemerintah pusat dan pemerintah daerah yang bisa menurunkan angka kemiskinan dan pengangguran. Sebaliknya, demokrasi bisa meningkatkan kesejahteraan dan meningkatkan kualitas harmoni antarmasyarakat,” tegas Anas yang disambut tepuk tangan hadirin. Anas mengajak para politisi dan elite negeri ini mencontoh gaya berpolitik dan berdemokrasi Barrack Obama dan Hillary Clinton. Betapapun dahsyatnya kompetisi antara kedua tokoh Amerika Serikat (AS) itu, tetapi pada titik tertentu, Obama dan Hillary bisa satu gerbong untuk mewujudkan kepentingan kolektif yang lebih besar. “Kompetisi Hillary dan Obama sangat keras, bahkan pada batasbatas tertentu sampai pada urusan pribadi. Tapi ketika hasil konvensi diumumkan, Hillary bisa menerima kekalahan dan malah menjadi pendukung utama Obama.” way/har/Ant/AR-2
JAKARTA — Pemerintah diperingatkan akan potensi arus keluarnya modal dari Indonesia pada kuartal III-2010 seiring memulihnya perekonomian di negara maju pascakrisis global. “Perlu diwaspadai risiko pembalikan arus modal jangka pendek ke luar negeri (capital outflow),” kata ekonom dari The Indonesia Economic Intelligence, Sunarsip, di Jakarta, akhir pekan lalu. Dijelaskan, risiko terjadinya pembalikan arus modal jangka pendek dari Indonesia sangat terbuka, mengingat negara-negara yang terkena krisis kini sudah mengalami recovery (pemulihan) dan sudah mempersiapkan exit policy from emergency situation untuk menarik dana-dana yang keluar masuk ke negaranya. Adanya potensi capital outflow itu akan menimbulkan persaingan kuat dalam perebutan dana di sektor perbankan. Apalagi pemerintah kemungkinan menerbitkan Surat Berharga Negara (SBN) dalam rangka membiayai kebutuhan defisit Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2010. Sementara itu, Ketua Tim Direktorat Riset Ekonomi dan Kebijakan Moneter Bank Indonesia, Judha Agung, mengatakan ekspektasi positif global terhadap Indonesia tetap terjaga sejalan dengan kinerja ekonomi domestik yang cukup baik. Hal ini tecermin dengan ada-
nya indikator risiko yang relatif terjaga, sementara imbal hasil rupiah masih menarik dibanding negaranegara regional. Sentimen kritis Eropa juga relatif mereda meski beberapa negara, seperti Portugal dan Irlandia, mengalami penurunan rating. “Walau melambat, laju pemulihan ekonomi tetap berlangsung, sehingga faktor risiko global masih berada dalam kondisi normal. Intinya rupiah tidak atau belum mengalami overvalue,” kata Judha. Sebelumnya, Deputi Gubernur Bank Indonesia Halim Alamsyah menyatakan bahwa BI tidak terlalu suka dengan penguatan nilai tukar rupiah yang terlalu signifikan. Karenanya, BI akan terus menjaga nilai tukar rupiah agar tetap stabil pada kisaran tertentu yang dianggap menguntungkan semua pihak. Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Sofjan Wanandi mengatakan penguatan rupiah memang bagus tetapi bakal menggerus keuntungan eksportir. “Kebanyakan eksportir telah terikat kontrak dengan pihak importir dan menggunakan kurs dollar minimal sepuluh ribu rupiah,” katanya. Pengamat ekonomi dari UGM Rimawan Pradikto menyatakan penguatan rupiah akan berdampak kepada industri dalam negeri karena impor barang lebih murah. aji/ind/pnd/E-8
2
NASIONAL
Senin 9 AGUSTUS 2010
KORAN JAKARTA
» Ulang Tahun MK
VARIA
Pemimpin KPK
Para Calon Siapkan Visi-Misi
Guru Jadi Kunci Keberhasilan Pendidikan Karakter JAKARTA – Kesuksesan program pendidikan karakter di sekolah sangat bergantung dari keberhasilan menghasilkan guru yang juga berkarakter. Untuk itu, pendidikan karakter juga perlu ditanamkan pada saat calon guru menempuh pendidikan di universitas. Hal itu diungkapkan Muchlas Samani, Rektor Universitas Negeri Surabaya (Unesa). “Bagaimana bisa menghasilkan anak yang berkarakter, jika guru yang mengajarnya tidak memiliki nilai tersebut. Sebab proses mengajar itu kan transfer ilmu,” kata Muchlas di Jakarta, Sabtu (7/8). Untuk itulah, Muchlas, sebagai salah satu anggota tim penyusun materi pendidikan karakter di Kementerian Pendidikan Nasional, memberlakukan sistem pendidikan guru dalam bentuk asrama pada sekitar 70.000 orang calon guru di setiap tahunnya. Sebab, menurutnya, pendidikan karakter bukan merupakan ilmu yang dapat ditransfer layaknya mata pelajaran umum lainnya. Pendidikan karakter merupakan pelajaran yang sistem transfernya dibentuk dari setiap nilai yang ditanamkan dalam kegiatan sehari-hari. Salah satunya dengan memasukan mahasiswa tahun terakhir yang sedang menempuh pendidikan guru ke sebuah asrama. Selama tinggal di asrama, calon-calon guru tersebut akan diterapkan nilai-nilai karakter dalam setiap kegiatannya. “Mulai dari bangun tidur hingga tidur lagi, jadi tidak hanya teori, tapi implementasi langsung,” ujar Muchlas. Sistem pengajarannya juga tidak menganut sistem Satuan Kredit Semester (SKS) seperti mata kuliah umum lainnya. Namun proses pembeajaran yang mengedepankan praktek mengenai karakter itu sendiri. cit/N-1
KORAN JAKARTA/M FACHRI
»
Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) M Mahfud MD (kiri) bernyanyi bersama artis Rio Febrian (kanan) pada malam puncak perayaan Ulang Tahun MK ke-7 di JaKarta, Minggu (8/8). Acara malam puncak perayaan ulang tahun ke-7 MK ini, diisi dengan pengumuman pemenang lomba karya jurnalistik serta lomba cerdas cermat konstitusi bagi tuna netra.
Ancaman Keamanan I Banyak Teroris Belum Tertangkap
BPOM Belum Uji Vaksin Meningitis China BANDUNG – Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) belum melakukan pengujian terhadap vaksin meningitis asal China karena belum ada satu pun produk dari negeri itu yang beredar di Indonesia. “Untuk vaksin meningitis dari China belum dilakukan pengujian apa-apa karena belum ada yang beredar di Indonesia,” kata Deputi Bidang Pengawasan Produk Terapetik dan Napza Badan POM, Lucky S Slamet, di Bandung, Minggu (8/8). Sebelumnya, Majelis Ulama Indonesia (MUI) merekomendasikan dua vaksin yang dinyatakan halal dalam proses pembuatannya. Namun Balai POM baru melakukan pengujian vaksin meningitis produk Novartis, Italia. Ia menyebutkan setiap impor vaksin atau obat dari luar negeri, termasuk dari China, harus diuji oleh Badan POM untuk memastikan aman digunakan oleh masyarakat. “Bila hasil uji yang dilakukan oleh Badan POM menyatakan tidak memenuhi syarat, maka vaksin itu tidak dapat diimpor,” kata Lucky. Terkait vaksin meningitis asal China, kata dia, pihaknya memang pernah berkunjung ke salah satu pabrik vaksin di China. Namun pihaknya tidak sempat melakukan penelitian secara menyeluruh. Kunjungan tersebut tidak dapat dikatakan sebagai pengujian Badan POM terhadap industri vaksin itu. “Badan POM tidak dalam kapasitas menyatakan halalharam suatu produk, namun hanya menguji kandungan materialnya untuk memastikan aman atau tidak digunakan. Balai POM harus melakukan uji pramarket,” katanya. Pengujian itu dilakukan mengetahui khasiat, mutu, maupun komposisi bahan baku. Pengujian dilakukan melalui uji laboratorium maupun pengujian di industri produsen vaksin. Ant/N-1
» Kirab Cheng Ho
ANTARA/R REKOTOMO
»
Para peserta kirab perayaan ke-605 kedatangan Laksamana Cheng Ho melewati Jalan Beteng untuk menuju ke Kelenteng Tay Kak Sie, di Semarang, Jateng, Minggu (8/8). Para peserta kirab terdiri dari pembawa arca Sam Poo Tay Djien, kuda, pengawal kuda (bhe koen), musik kesenian daerah, dan barongsay serta dihadiri ratusan umat dari berbagai kota.
Kelompok Bandung Masih Jaringan Aceh Kelompok teroris yang ditangkap di Bandung diduga masih termasuk kelompok lama dan terkait langsung dengan jaringan di Aceh. Polisi diharapkan segera menangkap jaringan yang belum terungkap. JAKARTA – Kelompok teroris yang ditangkap tim Datasemen Khusus (Densus) 88 di daerah Bandung, Jawa Barat, kuat kemungkinan berasal dari jaringan Aceh, yang dipimpin Abdullah Sonata. Hal itu diungkapkan pengamat terorisme, Dino Cresbon, ketika dihubungi, Sabtu (7/8). Dino mengatakan tersangka teroris yang ditangkap tersebut masih terkait dengan kelompok lama. “Ini terhubung langsung dengan jaringan Aceh, mereka juga masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) Aceh,” kata Dino saat dihubungi di Jakarta, kemarin. Penangkapan kali ini merupakan pengungkapan rangkaian dari penangkapan teroris-teroris sebelumnya. Penangkapan terbaru yakni di Indramayu dan Klaten, Jawa Tengah, sekitar tiga minggu lalu. Dino mengungkapkan target serta sasaran aksi dari kelompok yang ditangkap di Bandung ini juga masih sama dengan sasarannya induk jaringannya di Aceh, yakni akan melakukan serangan terhadap kepala negara, pimpinan kepolisian, serta warga asing, yang akan dilakukan pada Agustus 2010. “Mereka ini masih melanjutkan rencana serangan pada Agustus itu,” ungkap dia. Dari penangkapan sebe-
lumnya di Klaten ditemukan delapan bom yang sudah siap diberi sentuhan akhir. Hal ini, menurut Dino, menandakan ancaman mereka ini serius. Selain itu, kesiapannya juga sudah mendekati sempurna. “Dari temuan delapan bom yang siap di-finishing itu tandanya mereka serius,” papar Dino. Menurutnya, kepolisian tidak boleh berhenti pada penangkapan di Bandung saja. Sebab, kata Dino, masih banyak nama jaringan Aceh yang belum tertangkap dan masih meneruskan rencana tersebut. “Dan ingat mereka masih menyembunyikan Dulmatin,” tegasnya. Pernyataan senada juga disampaikan pengamat intelijen, Wawan Purwanto. Menurutnya, penangkapan di Bandung ini merupakan aksi lanjutan yang dilakukan kepolisian seteleh penangkapanpenangkapan sebelumnya. “Sebetulnya kaitannya tidak jauh dari yang sudah ditangkap, ini bagian dari pengembangan yang sebelumnya,” katanya. Menurutnya, jaringan Bandung ini ditangkap setelah mendapat informasi dari kelompok yang sudah tertangkap sebelumnya. Lantas menurut Wawan, kepolisian melakukan pelacakan.
SKB Tiga Menteri Harus Direvisi BEKASI – Pemerintah Provinsi Jawa Barat meminta agar pemerintah pusat segera merevisi isi Surat Keputusan Bersama (SKB) Tiga Menteri terkait toleransi beragama, menyusul semakin seringnya timbul gesekan antar-umat beragama di Jawa Barat. “Kami meminta SKB Tiga Menteri segera direvisi karena kami nilai masih ada ketidakjelasan,” ujar Wakil Gubernur Jawa Barat, Dede Yusuf, di Bekasi, Jawa Barat, Minggu (8/8). Dede mengatakan pemerintah pusat jangan hanya memberikan imbauan, tetapi harus ada langkah nyata yang diambil agar umat beragama dapat memahami aturan tersebut. Dede juga meminta kepada seluruh umat beragama di wilayah Jawa Barat untuk menghindari cara kekerasan dalam menyelesaikan perdebatan agama di tengah masyarakat. Timbulnya konflik agama beberapa bulan terakhir di wilayah Jawa Barat seperti di Kota Bekasi, terjadi lantaran dari sejumlah pihak yang bertikai tidak bisa saling menahan diri sehingga sering terjadi bentrokan di antara pemeluk agama yang berbeda. “Indonesia terdiri dari berbagai macam suku, budaya, dan agama, umat Islam di Bekasi harus dapat menjalin kerja sama yang baik dengan umat beragama lainnya,” katanya. Konflik antar-umat beragama di Kota Bekasi kembali terjadi antara kelompok masyarakat dengan jemaat Huria Kristen Batak Protestan (HKBP) Bekasi. Polisi pun mengevakuasi jemaat untuk meredakan ketegangan. Kisruh ini dimulai ketika sekitar 700 warga Kecamatan Mustika Jaya, membuat pagar betis di lahan kosong di Ciketing Asem. Mereka membatasi supaya jemaat HKBP tidak beraktivitas di lahan kosong itu. Ant/N-1
®
KORAN JAKARTA/M FACHRI
« Sebetulnya kaitannya tidak jauh dari yang sudah ditangkap, ini bagian dari pengembangan yang sebelumnya.
»
Wawan Purwanto PENGAMAT INTELIJEN
“Dan upaya untuk menguak dari informasi lanjutan yang sudah didapat, ada perencanaan baru, dari pelarian yang masih melakukan kontak dengan kelompoknya,” terang Wawan. Target yang disasar, menurut Wawan, juga masih merupakan target lanjutan. “Ini jaringan yang sudah jadi DPO, dan jaringan yang masih tertutup masih akan menuntaskan rencana lanjutan mereka,” katanya. Menanggapi ancaman yang diperuntukkan untuk Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, Wawan mengatakan hal tersebut sangat memungkinkan. “Soal presiden diancam itu bia-
sa, teroris itu mengincar siapa saja yang menghalangi gerakgeriknya, kepolisian termasuk juga kepala negara,” paparnya. Sementara itu, Kepala Bidang Penerangan Umum Mabes Polri Kombes Polisi Marwoto mengaku masih belum dapat memberikan keterangan terperinci soal penangkapan terduga teroris di Bandung tersebut. “Kami belum dapat memberikan keterangan apa-apa, tim masih di lapangan belum ada laporan resmi,” pungkas Marwoto lewat sambungan telepon. Situasi Normal Sementara itu, pascapenangkapan kawanan teroris tersebut, kondisi warga kampung Sukamulya dan Cikuda, Kelurahan Pasirbiru, Kecamatan Cibiru, Kota Bandung, kembali normal. Jarak area lokasi yang diberi garis polisi pun tampak sudah dikurangi, hanya beberapa puluh meter dari rumah yang dijadikan sarang kelompok teroris tersebut. Sebelumnya tim Densus 88 menangkap dua oranmg yang diduga teroris di Kelurahan Pasirbiru, Kecamatan Cibiru, Kota Bandung, bernama Hamzah dan Fahri. Sabtu. Selain di Bandung, di hari yang sama, Densus 88 juga menangkap tiga orang yang diduga teroris di Kelurahan Dangdeur Subang, Jawa Barat. Menurut Kapolres Subang, Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Dadang Hartanto, dalam upaya penyergapan itu, pihaknya mengamankan sebanyak tiga orang yang diduga teroris, yaitu Abdul Gofur, Aneu, serta seorang muridnya. cit/Ant/N-1
JAKARTA – Para calon pemimpin Komisi Pemberantasan Korupsi mulai menyampaikan program-program antikorupsinya. Salah satu calon, Bambang Widjojanto, yang muncul dalam acara Aksi untuk Indonesia Bersih di Kawasan Senayan, Jakarta, mengajak untuk memulai semangat antikorupsi dari diri sendiri. “Banyak orang yang menyatakan antikorupsi ternyata sering sehari-hari melakukan melakukan korupsi, mulai dari hal yang sederhana seperti menyuap polisi ketika kena tilang,” kata Bambang, pengacara yang juga dosen Fakultas Hukum Universitas Trisakti ini, Minggu (8/8). Selain itu, menurut Bambang, sekitar 200 triliun rupiah uang negara dikorupsi setiap tahunnya. Padahal kalau uang tersebut tidak dikorupsi maka bisa digunakan untuk menyelesaikan masalah bangsa dan negara. “Mari kita juga awasi penggunaan uang negara,” kata Bambang yang mengawali kiprah hukumnya di Yayasan Lembaga Bantuan Hukum Indonesia. Walau berorasi di hadapan ribuan orang, Bambang menyatakan tidak berkampanye dalam seleksi calon pemimpin KPK. Dia menyatakan acara aksi simpatik antikorupsi tersebut bukan dibuat oleh dirinya dan hanya diundang oleh panitia untuk berorasi. “Saya ketika diundang panitia juga berpikir pasti dinilai orang sebagai kampanye. Tapi panitianya mendesak-desak biar saya hadir,” kata Bambang. Dalam kesempatan berbeda, para calon lain seperti Busjro Muqoddas dan Jimly Asshidiqie juga menyatakan memiliki program-program antikorupsi bila terpilih. Busjro menyatakan Indonesia melalui KPK harus mengembangkan sistim transparan dan pendekatan integrated criminality system dalam pemberantasan korupsi “Ya pendekatan transparan menjadi sangat penting. Bangsa ini akan selesai dari problemproblem korupsi kalau ada satu kata itu. Cuma transparan itu mesti dimanajemenkan, diproses, dan diaktualisasikan, tidak cukup dengan ucapan,” kata Busjro. Menurut dia, untuk menciptakan satu sistem tata kelola keuangan yang transparan, harus melibatkan auditor independen. Auditor tersebut akan memberikan second opinion (pendapat kedua). “Selama ini, independence audit kan jarang dilibatkan. Barenglah dengan audit dari BPK,” kata Busjro yang saat ini masih menjabat sebagai Ketua Komisi Yudisial. Sedangkan Jimly yang merupakan mantan Ketua Mahkamah Konstitusi tidak mau menjelaskan program antikorupsi kepada para wartawan. Dalam beberapa kesempatan dia memilih diam ketika ditanya hal tersebut. don/N-1
SUARA DAERAH
Mengantisipasi Semburan Lumpur di Bojonegoro
P
usat Studi Kebumian dan Bencana Institut Teknologi Sepuluh November Surabaya pernah melansir bahwa pada kedalaman 3.000 meter di bawah permukaan tanah pada bagian utara Provinsi Jawa Timur, hampir seluruhnya mempunyai kandungan endapan lumpur. Hal ini akibat proses dewatering yang tidak sempurna, saat terjadinya pembentukan daratan jutaan tahun yang lalu. Jika proses itu mengalami over pressure formation, endapan lumpur tersebut akan memancar ke luar sebagaimana terjadi di semburan lumpur Lapindo, Porong, Sidoarjo. Awal Juni lalu, peristiwa serupa ternyata juga sempat terjadi di Kabupaten Bojo-
negoro, Jawa Timur. Berikut wawancara wartawan Koran Jakarta, Selo Cahyo Basuki dengan Bupati Bojonegoro, Suyoto, mengenai peristiwa yang mengakibatkan kerusakan lingkungan tersebut. Bisa diceritakan soal semburan lumpur di Bojonegoro? Pada awal Juni lalu memang terjadi semburan minyak bercampur lumpur hingga ketingian 20 meter di kawasan sumur tua Desa Hargomulyo, Kecamatan Kedewan. Tapi hanya berlangsung beberapa hari karena berhasil dikendalikan. Kegiatan ekplorasi minyak tersebut dilakukan oleh beberapa perusahaan rekanan KUD (koperasi unit desa)
Apakah dalam hal ini Pemerintah Kabupaten Bojonegoro kecolongan? Bagaiman Begini, sumur dengan kerusakminyak tua di an lingkungan kawasan itu yang terjadi? adalah WKP Wah, cukup (wilayah kerja parah. Sewaktu perminyakan)saya meninjau ke nya Pertamina. sana, saya meTata urutannya, nemukan kualitas Pertamina sepeair sekitarnya nuhnya berweturun drastis, KJ/SELO CAHYO BASUKI nang mencari begitu juga partner untuk dengan pepohoSuyoto ekplorasi, lalu nan di kawasan proses ekplorasitu. Hal itu masih inya di bawah pengawasan BP ditambah kondisi jalan yang Migas. Pertamina lalu menamenjadi rusak akibat aktivitas warkan kepada BUMD (badan kendaraan berat yang laluusaha milik daerah) dan KUD lalang untuk kegiatan pengesetempat. Dalam hal ini Pemboran itu. setempat, tapi belum memiliki izin.
kab hanya merekomendasikan KUD mana yang layak. Rekomendasinya sudah diberikan tapi masih diproses pada tingkat provinsi, tiba-tiba ada kegiatan pengeboran tanpa turunnya izin dari Pertamina dan BP Migas. Bagaimana bentuk pertanggungjawabannya? Kita sudah bertemu dengan semua pihak, baik pengelola pengeboran, Pertamina, dan BP Migas. Pengeboran sudah diminta berhenti, sementara dari sisi kerusakan lingkungan hidupnya, saya menuntut perusahaan-perusahaan yang melakukan kesalahan ini untuk bertanggung jawab. Sedangkan dari sisi pelanggaran hukum, tentunya aparat yang akan memprosesnya. N-1
KORAN JAKARTA
POLITIK
®
Senin 9 AGUSTUS 2010
Sistem Kepartaian I Kuota 30 Persen Tidak Terus-Menerus Diberlakukan
JEDA
Diperjuangkan UU Pro Gender Jumlah anggota DPR perempuan sekarang mencapai 18,04 persen, namun ini masih jauh dari angka 30 persen. Untuk itu, dibutuhkan regulasi yang pro gender. JAKARTA – Hingga saat ini, belum ada kesetaraan antara laki-laki dan perempuan untuk berkompetisi dalam bidang politik. Dengan kondisi berbeda tersebut, perlakuan khusus terhadap perempuan harus dilakukan. Ke depan, akan diperjuangkan adanya kebijakan yang lebih memihak perempuan, baik secara undang-undang (UU) maupun kepartaian. “Affirmative action yang sudah dirumuskan dalam UU 10/2008 tetap dipertahankan. Parpol akan tetap sertakan 30 persen calon perempuan, yang berarti satu dari tiga calon adalah perempuan. Persoalannya, semua itu jadi tidak berarti dengan sistem suara terbanyak,” ujar Wakil Ketua Badan Legisla-
si DPR Ida Fauziah ketika dihubungi di Jakarta, Minggu (8/8). Dalam draf revisi UU 10/2008, salah satu perubahan yang menyangkut kebijakan terhadap politik perempuan terdapat pada pasal 214 huruf c. Aturan itu menegaskan bila terdapat dua calon atau lebih yang memenuhi ketentuan suara terbanyak dengan perolehan suara yang sama, maka penentuan calon terpilih ditentukan berdasarkan persebaran perolehan suara calon pada daerah pemilihan dengan mempertimbangkan keterwakilan perempuan. Menurutnya, hal itu tidak cukup untuk mendorong 30 persen perempuan di parlemen. Selain dorongan dari regulasi, kebijakan partai juga
harus mendukung hal tersebut. “Memberikan affirmative action dalam bentuk semisal pada waktu sosialisasi atau kegiatan partai, berilah ruang lebih bagi perempuan,” ujarnya. Sebenarnya politisi perempuan lebih senang apabila sistem dikembalikan pada nomor urut. Hal ini dikarenakan pada regulasi sebelumnya, setiap tiga nama calon anggota legislatif, harus diselingi minimal satu calon perempuan. Sayangnya, aturan ini dibatalkan oleh Mahmakah Konstitusi (MK) dan menerapkan suara terbanyak. Kendati untuk periode 20092014 ini jumlah anggota DPR perempuan mencapai 18,04 persen, yang merupakan tertinggi dalam sejarah pemilu Indonesia. Namun, tambah Ida, kebijakan yang ada belum cukup untuk mencapai 30 persen keterwakilan perempuan. Kuota 30 persen perempuan merupakan perlakuan khusus sementara bagi perempuan. Perlakuan ini tidak terus diber-
lakukan, melainkan untuk masa tertentu dan harus dihentikan jika keadilan dan kesetaraan telah tercapai. Adanya affirmative action tersebut, kata Ida, bertujuan mempercepat persamaan posisi dan kondisi yang adil bagi perempuan yang lemah secara sosial dan politik, serta mendorong pengakuan, persamaan kesempatan, dan penikmatan hak asasi perempuan. Kualitas Calon Ketua Program Ilmu Politik Fisip UI Donni Edwin mengatakan dengan suara terbanyak, keterwakilan perempuan sulit untuk ditingkatkan. Ada beberapa faktor yang ikut mendorong kondisi tersebut. Pertama, parpol memang tidak memiliki keinginan kuat untuk melaksanakan hal itu. Kemudian, kualitas calon-calon perempuan memang tidak merata. Donni menandaskan dari sisi aturan, perubahan yang memberikan keistimewaan bagi calon perempuan jika ter-
3
dapat dua calon atau lebih yang memenuhi ketentuan suara terbanyak, maka perempuan lebih dipertimbangkan. Hal itu sulit mendongkrak keterwakilan perempuan, mengingat dalam ketentuan itu lebih menitikberatkan pada persebaran suara calon pada dapil. Satu-satunya cara adalah calon-calon perempuan harus “berkeringat” dalam pemilihan. Tidak mungkin juga dengan mengatasnamakan affirmative action lalu perempuan dikasih tiket gratis. Politisi PDIP Eva Kusuma Sundari mengatakan dengan dibatalkannya sistem nomor urut oleh MK, kebijakan affirmative action yang diterapkan Indonesia menjadi lemah. Kendati demikian, ke depan aturan yang menempatkan satu calon perempuan dari tiga nama harus dipertahankan. Hal itulah yang menjadi salah satu kunci mengapa periode ini jumlah politisi perempuan di DPR naik menjadi 18 persen. har/P-3
Hanura Ingin Usung Tommy Soeharto Jadi Capres JAKARTA – Hutomo Mandala Putra alias Tommy Soeharto berpeluang diusung menjadi calon presiden (capres) pada Pemilu 2014 oleh Partai Hanura dan sejumlah partai lainnya. Ini dilakukan karena keinginan masyarakat yang merindukan masa keemasan sewaktu Soeharto menjadi presiden. “Dari survei yang dilakukan, ada ANTARA/PRASETYO UTOMO kerinduan rakyat kecil untuk kemTommy Soeharto bali ke masa Soeharto. Simbolnya ada di Cendana, Tommy satu-satunya yang bisa mewakili kerinduan rakyat tersebut,” kata mantan Sekjen Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Yus Usman Sumanegara di Jakarta, Minggu (8/8). Yus menambahkan Hanura dan sekitar enam partai lainnya sudah menjajaki dan sudah melakukan pertemuan dengan Tommy Soeharto. “Berdasarkan survei itulah, kita dan beberapa partai mengusung Tommy pada Pilpres 2014 mendatang,” katanya. Menjawab pertanyaan wartawan mengenai Ketua Umum DPP Partai Hanura, Wiranto, yang pernah menjadi ajudan Soeharto, apakah mendukung Tommy atau tidak, menurut Yus, Hanura bukan hanya milik Wiranto sendiri. Dirinya yakin Wiranto mendukung karena Wiranto sudah tidak memunyai peluang untuk menjadi presiden lagi. “Saya kira Pak Wiranto akan mendukung, apalagi Wiranto memiliki hubungan historis dengan Cendana,” kata Yus. Ant/P-3
Gedung Baru DPR
Ketimpangan Tunjangan Pejabat Ganggu Mutasi Birokrasi
Simbol dari Sebuah Harapan
JAKARTA – Rektor Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) I Nyoman Sumaryadi mengatakan yang harus dibenahi dari upaya reformasi birokrasi adalah terkait masih timpangnya tunjangan pejabat antardaerah. Hal itu akan menjadi problem ketika dilakukan distribusi, rotasi, dan mutasi pegawai. “Ketimpangan tunjangan pejabat antardaerah, khususnya yang sudah level eselon, akan menyulitkan ketika akan dilakukan distribusi birokrasi. Ini akan jadi faktor penghambat pemerataan peningkatan sumber daya manusia antardaerah,” kata Nyoman di Jakarta, Sabtu (7/8). Walau semangatnya otonomi daerah, tambah Nyoman, pemerataan adalah hal yang utama juga. Janganlah karena satu daerah merasa sumber penghasilannya lebih besar, terus hanya fokus pada peningkatan daerahnya sendiri. Ada daerah surplus dan yang kurang. Dalam kerangka NKRI, itu harus saling melengkapi. Salah satunya, terkait tunjangan pejabat antardaerah yang masih timpang. Karena ada daerah yang memberi tunjangan pegawainya hingga 50 juta rupiah untuk level eselon satu. Namun, ada daerah yang hanya sanggup memberi tunjangan sebesar 1,5 juta rupiah untuk level eselon yang sama. Ketimpangan tunjangan pejabat antardaerah diakui pula oleh Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi. Bahkan, saat itu ia paparkan ke Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, Kepala Negara sampai heran. Ada seorang sekda di sebuah daerah tunjangannya separo dari gaji menteri. Padahal, di daerah lainnya, jauh lebih minim bahkan hanya mendapatkan satu juta rupiah. ags/P-3
R
entetan berbagai kontroversi yang muncul selama ini membuat DPR telanjur dianggap sebagai lembaga yang belum optimal bekerja, namun banyak maunya. Publik menginginkan adanya peningkatan kinerja, kedisiplinan, dan keberpihakan, namun belum pernah dijawab secara jelas. Namun, untuk keinginan Dewan membangun gedung baru senilai triliunan rupiah, menjadi hal yang pasti terwujud mulai Oktober mendatang. Di atas gedung itu nantinya akan dibangun landasan helikopter yang masuk pada kategori ruang penunjang. Dibangun juga sebuah ruang rapat berkapasitas 200 orang, dan 10 ruang makan, kantin, dan kafe. Dalam rencana pembangunan gedung baru yang dimuat di laman DPR juga disebutkan sedikitnya akan ada 2.594 ruangan di gedung itu. Perinciannya adalah kantor anggota DPR yang terdiri dari 600 unit ruang kerja anggota DPR, 600 ruang ajudan dan asisten pribadi, 600 ruang sekretaris dan tunggu, dan 600 ruang tamu. Untuk anggota DPR, juga ada lima unit ruang rapat berkapasitas 100 orang, 10 ruang rapat kapasitas 50 orang, 20 ruang rapat kapasitas 10 orang, dan 10 perpustakaan. Berkaitan dengan kantor pimpinan fraksi, terdiri dari 10 ruang pimpinan, 10 ruang sekretaris, 40 ruang rapat pribadi berkapasitas empat orang, dan 10 ruang tamu. Untuk fraksi disediakan 10 ruang kantor administrasi dan 10 ruang rapat berkapasitas 15 orang. Sedangkan kantor anggota fraksi terdiri dari ruang kerja anggota, ruang sekretaris, dan ruang tamu, masing-masing 13 unit, ruang resepsionis 10 unit, serta ruang tamu dan ruang tunggu sebanyak 10 unit. Luas ruangan untuk ang-
WWW.DPR.GO.ID
MAKET GEDUNG I Para anggota DPR nantinya akan berkantor di gedung setinggi 36 lantai ini. gota dewan yang meliputi 1 anggota, lima staf ahli, dan satu asisten pribadi mencapai 120 m2. Luas ruangan ini setara dengan kebutuhan ruang kerja pejabat eselon I. Untuk tempat parkir di basement gedung nantinya bisa memuat 1.000 mobil. Oktober nanti, peletakan batu pertama pembangunan gedung DPR akan dilakukan. Ketua DPR Marzuki Alie menegaskan rencana itu sudah digagas sejak DPR periode sebelumnya. Bagaimana sebetulnya kronologi rencana yang ditentang sejumlah pihak itu? Penjelasan dalam laman DPR memuat 14 poin terkait kronologi pembangunan ge-
dung Dewan ini. Yang menarik seiring berjalannya rencana itu, terjadi perubahan-perubahan dari rencana awal. Misalnya, ketinggian yang semula hanya 27 lantai menjadi 36 lantai karena berubahnya luas total bangunan dari 120.000 m2 menjadi 161.000 m2. Total Biaya Penambahan luas yang berbuntut pada ketinggian gedung ini merujuk pada keinginan anggota menambah staf ahlinya dari dua orang menjadi lima orang, serta penambahan fasilitas. Total biaya pembangunan gedung ini sebesar 1.162.202.186.793 rupiah. Biaya sebesar ini belum
termasuk anggaran untuk IT, sistem keamanan, dan furnitur. Dari sisi filosofi, bentuk gerbang selalu mengandalkan adanya dua pilar kokoh yang menyangga balok di atasnya. Seperti DPR yang berdiri di kedua sisi, di tengah-tengah rakyat untuk mendengar aspirasi, dan kaki yang lain di dalam sistem untuk memperjuangkan aspirasi tersebut. Dua kaki tersebut untuk menopang balik kepentingan rakyat, yang diangkat setinggi-tingginya. Direktur Advokasi Pusat Studi Hukum dan Kebijakan Indonesia (PSHK) Ronald Rofiandri mengatakan adanya bangunan fisik yang ditujukan bagi peningkatan kenyamanan
anggota, tidak akan secara langsung berpengaruh pada peningkatan kinerja. Dibutuhkan dukungan lain, baik berupa aturan serta tenaga ahli yang dapat mem-back up penguasaan masalah anggota. “Semua itu mesti juga kembali pada perubahan dari si anggota. Dengan fasilitas yang diterima, sudah seharusnyalah mereka sadar akan tugasnya,” kata dia. Bentuk gerbang yang akan jadi gedung baru DPR merupakan simbol dari sebuah harapan. Semoga gedung itu menjadi pintu bagi keluarnya berbagai kebijakan yang akan membawa kemajuan Indonesia. haryo sudrajat/P-3
Boediono dan Kerinduannya Berkomunikasi
H
ari itu, Jumat (6/8) malam, Wakil Presiden (Wapres) Boediono tiba kembali ke Istana Bogor. Dia baru menghadiri perayaan ulang tahun organisasi pers di Jakarta. Seusai itu, dia masih sempat beramah tamah dengan wartawan kepresidenan. Padahal, pada Jumat pagi hingga menjelang siang, Wapres mendampingi Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) memimpin Rapat Kerja Nasional III di Istana Bogor. Momen ramah tamah dengan Wapres tentunya menjadi momen luar biasa. Boediono yang pernah menjabat sebagai Gubernur BI di era Pemerintahan SBY pertama, sangat jarang berkomunikasi dengan wartawan setelah menjadi wapres. Dia sangat berhati-hati berbicara dengan wartawan di awal jabatannya sebagai wapres. Bukan tanpa alasan tentunya. Saat itu, Wapres
Sahanaya, Andai ikut tergiring dan Kau Datang, terjebak polemik mencairkan suayang melelahkan sana malam itu. urat saraf, skandal Dilanjutkan When Bank Century. you tell me that Beruntung, you love me-nya polemik itu terseVanessa Wiliam. lesaikan dengan Tak luput juga lagu baik dan tidak bernada melayu, “berdarah-darah”. Malam Terakhir Saat ini, dia mulai KJ/YUDHISTIRA SATRIA milik pedangdut menunjukkan Rhoma Irama. perangai aslinya Boediono Bahkan, di yang ramah pada penghujung wartawan. Saat malam, Boediono berkesemmenjabat sebagai Menko Perpatan menyumbangkan ekonomian hingga akhir masa satu lagu. “Ini satu satunya jabatannya, sebelum menjadi lagu yang saya bisa selain Gubernur BI, dia dikenal saIndonesia Raya,” kata Wapres ngat ramah pada wartawan. seraya mengarahkan pemain Malam itu, ramah tamah keyboard memainkan lagu wartawan dengan Wapres ciptaan Ismail Marzuki, Setdiawali dengan sajian laguangkai Bunga Mawar. lagu lama yang disenandungDia berusaha menyanyi, kan bergiliran oleh wartawan, namun pemain keyboard-nya protokol kepresidenan, biro tidak bisa memainkan lagu itu, media wapres, dan Pasukan dan akhirnya batal dinyanyiPengaman Presiden. kan. Rupanya Boediono berLantunan lagu Ruth
bohong. Dia bisa menyanyikan lagu selain dua lagu seperti diutarakannya. Tidak ingin mengecewakan, dia mengganti lagu permintaannya dengan lagu berjudul Autumn Leaves, Frank Sinatra. Pada satu kesempatan, Boediono juga mengatakan kerinduannya untuk berkomunikasi dengan wartawan. Wapres mengatakan ada kalanya masing-masing pejabat negara harus menyampaikan sesuatu yang menjadi bidangnya kepada media massa agar dapat disampaikan ke publik. “Saya akui memang beberapa bulan awal tahun ini sampai akhir-akhir ini, saya sedikit berpuasa untuk tidak terlalu banyak menyampaikan kata-kata ke publik. Apa pun itu, karena setiap kata pada waktu-waktu itu bisa saja keplintir ke kanan, keplintir ke kiri,” kata dia. Dia berharap kondisi saat ini sudah kondusif sehingga dia bisa menyampaikan
informasi yang berkaitan dengan kewenangannya sebagai wapres, membantu presiden menjalankan pemerintahan. “Saya akan coba berhenti berpuasa untuk menyampaikan sesuatu pada saudarasaudara (wartawan) sekalian. Saya sebenarnya rindu juga lho untuk ngomong-ngomong,” kata Wapres. Dia menambahkan kebutuhan untuk berkomunikasi bagi manusia adalah suatu kebutuhan mutlak. “Coba saudara dikunci di Kebun Raya sendiri, nggak ada komunikasi, ya lamalama jenuh. Saya ada kebutuhan juga, saudara (wartawan) berkebutuhan juga untuk mencatat apa yang saya sampaikan,” demikian kata Boediono. Semoga keinginan Wapres berhenti berpuasa untuk berkomunikasi dengan wartawan ini dapat terwujud dan banyak informasi akan mengalir dari bibir Wapres. irianto indah susilo/P-3
» Konsolidasi Nasional
ANTARA/WIDODO S JUSUF
»
Sekjen Dewan Tanfidz DPP PKB Gus Dur, Yenny Wahid (tengah) bersama (dari kiri) Pjs Ketua Umum Dewan Syuro PKB Gus Dur KH Hamdun Achmad, Ketua Dewan Syuro KH Achmad Syahid, Ketua Dewan Tanfidz Safrin Romas, dan Ketua Dewan Tanfidz Choirul Sholeh Rayid saat Silahturahmi Nasional PKB Gus Dur di kantor DPP PKB Kalibata, Jakarta Selatan, Minggu (8/8). Silahturahmi ini dihadiri 20 DPW dari 33 DPW, digelar dalam rangka konsolidasi nasional untuk memperkokoh barisan pendukung PKB Gus Dur di daerah menjelang Muktamar PKB Gus Dur pada akhir tahun 2010.
Rudy Dilantik Menjadi Gubernur Kalimantan Selatan BANJARMASIN – Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Gamawan Fauzi meminta tradisi yang baik seperti yang dimiliki masyarakat Kalimantan Selatan (Kalsel) tetap dijaga atau dipertahankan. Tradisi baik yang dimiliki masyarakat Kalsel, khususnya orang Banjar, antara lain saling tenggang rasa, selalu berusaha menjaga kebersamaan dan kerukunan. “Itu terlihat pada pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kalsel 2010. Pilkada berjalan dengan aman dan lancar, tidak menimbulkan konflik,” kata Mendagri saat melantik H Rudy Ariffin – H Rudy Resnawan menjadi Gubernur/Wakil Gubernur Kalsel dalam Rapat Paripurna Istimewa DPRD Kalsel di Banjarmasin, Minggu (8/8). Mendagri mengajak semua masyarakat Kalsel agar membantu gubernur/wagub selaku pemimpin daerah dalam melaksanakan program pembangunan. “Sebagaimana peribahasa orang Banjar yaitu jangan bacakut papadaan (jangan berkelahi/silang sengketa terhadap sesama),” pesannya. Contoh lain yang baik dari sikap orang Banjar dan patut menjadi perhatian bersama yaitu Kalsel merupakan provinsi tertua di Kalimantan, namun wilayahnya terkecil. “Hal itu berarti selaku saudara tua Kalsel tidak terlalu mempermasalahan luas wilayah dan mempersilakan provinsi lain di Kalimantan selaku saudaranya untuk maju dan berkembang,” kata Mendagri. Ketua DPRD Kalsel Nasib Alamsyah berharap keadaan Kalsel yang kondusif ini bukan cuma sampai pasca pemilihan gubernur/wagub, tetapi untuk seterusnya. Ant/P-3
4
GAGASAN
Senin 9 AGUSTUS 2010
PERSPEKTIF
Penyerapan Anggaran
T
«
»
RUANG PEMBACA Kemacetan di Pinggiran Ibu Kota Kini kemacetan seakan-akan berpindah ke pinggiran Kota Jakata. Pada, Sabtu 7 Agustus 2010, mulai sore hari hingga malam hari, kemacetan panjang terjadi mulai dari perempatan Gaplek pul taksi Blue Bird Cinangka, Sawangan, Depok. Sore hingga malam hari, pukul 22.00 WIB semua kendaran dari Jakarta ke Parung, Bogor, berjalan merayap, sehingga untuk jarak tempuh satu kilometer membutuhkan waktu 60 menit. Kemacetan yang luar biasa tersebut hampir terjadi setiap hari—terutama untuk sore hingga malam hari, lebih-lebih saat terjadi hujan. Yang lebih parah, kalau hari Jumat dan Sabtu, kemacetan tidak mampu diurai, meski di pertigaan Cinangka sudah dijaga polisi dan warga yang rela ikut berpartisipasi mengatur lalu lintas. Saatnya Pemerintah Kota Tangerang Selatan memikirkan solusi kemacetan di wilayah pinggiran ibu kota Jakarta. Iwan S Jalan Parung – Ciputat, Sawangan, Depok
Setiap tulisan Gagasan/Perada yang dikirim ke Koran Jakarta merupakan karya sendiri dan ditandatangani. Panjang tulisan maksimal enam ribu karakter dengan spasi ganda dilampiri foto, nomor telepon, fotokopi identitas, dan nomor rekening bank. Penulis berhak mengirim tulisan ke media lain jika dua minggu tidak dimuat. Untuk tulisan Ruang Pembaca maksimal seribu karakter, ditandatangani, dan dikirim melalui email atau faksimile redaksi. Semua naskah yang masuk menjadi milik Koran Jakarta dan tidak dikembalikan. Redaksi tidak bertanggung jawab terhadap semua isi tulisan.
®
Menimbang Redenominasi Oleh: Ilham Fawqi
otal Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2010 sekitar 1.047,7 triliun rupiah. Jumlah ini menunjukkan peningkatan sebesar 93,7 triliun rupiah atau sekitar 9,8 persen dari realisasi anggaran belanja APBNP tahun 2009 yang sebesar 954 triliun rupiah. Pada awal tahun lalu, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menyerahkan DIPA kepada para menteri, pemimpin lembaga negara, dan kepada 33 gubernur se-Indonesia di Istana Negara. Ketika itu, Kepala Negara mengingatkan dengan telah diserahkan DIPA tahun 2010, seluruh jajaran pemerintahan agar segera melaksanakan program kerja tahun 2010. Kepala Negara menyampaikan bahwa berbagai peraturan mengenai pencairan dana kebijakan pengadaan barang dan jasa telah tersedia. Dengan demikian tidak ada alasan apa pun untuk menunda pelaksanaan anggaran. Dalam APBN-P 2010 juga ada pemberian Dana Kita mendukung Penguatan Infrastrukpengelolaan anggaran tur Daerah dan Prasarana antara pemerintah Daerah (DPIPD) yang ditujukan untuk mendorong pusat dan daerah. percepatan pembangunan daerah. DPIPD tersebut dialokasikan sebesar 5,5 triliun rupiah, dengan porsi 10 persen untuk provinsi dan 90 persen untuk kabupaten/kota. Perinciannya, alokasi DPIPD untuk provinsi dengan bidang infrastruktur jalan dan irigasi adalah sebesar 70 persen dan bidang pelayanan kesehatan rujukannya sebesar 30 persen, dengan memperhatikan Indek Kemahalan Konstruksi (IKK) masing-masing daerah. Sementara alokasi DPIPD bagi kabupaten/kota, 40 persen akan dialokasikan untuk kriteria teknis infrastruktur, sedangkan 60 persen lainnya untuk kriteria teknis kewilayahan, yakni alokasi anggaran untuk daerah tertinggal, daerah rawan bencana, daerah dengan pulau terluar, daerah perbatasan dengan negara lain, dan daerah pesisir/kepulauan. Melalui Rapat Badan Anggaran (Banggar) DPR RI dengan pemerintah, Sabtu (31/4), akhirnya disetujui transfer pusat ke daerah pada APBN-P 2010 berjumlah 344,6 triliun rupiah. Sebelumnya, angka yang diajukan pemerintah melalui RAPBN-P 2010 hanya sebesar 326,9 triliun rupiah. Setelah berjalan setengah tahun lebih, ternyata daya serap anggaran baik APBN maupun APBD, masih rendah. Fakta inilah yang kemudian menjadi agenda pembahasan dalam Rapat Kerja Presiden bersama kabinetnya di Istana Bogor selama dua hari, Jumat-Sabtu (5-6 Agustus) lalu. Dalam Rapat Kerja yang membahas empat agenda, termasuk penyerapan anggaran APBN dan APBN tersebut, Presiden menilai banyak yang terlambat menyerap anggaran. Hal itu terjadi di kementerian dan lembaga pusat dan juga di daerah. Sebagai contoh, untuk tahun lalu, APBD yang tak terserap atau Sisa Lebih Pembiayaan Anggaran (Silpa) mencapai 50 triliun rupiah. Keterlambatan itu dampaknya adalah kontribusi APBN atau APBD terhadap pertumbuhan akan kurang maksimal, efek ganda yang positif dari terserapnya anggaran dari pembelanjaan juga tidak terjadi. Menurut Presiden, hal ini tentu menyia-nyiakan peluang bagi pergerakan dan pertumbuhan ekonomi lokal. Kita mendukung pengelolaan anggaran antara pemerintah pusat dan daerah. Selain itu, kita juga mendukung sembilan instruksi yang dikeluarkan Presiden untuk mencapai tujuan-tujuan tadi. Di samping dua peraturan presiden (perpres) dan satu peraturan pemerintah (PP) untuk mendukung penyerapan anggaran lebih cepat, baik oleh pemerintah pusat maupun daerah. Salah satu instruksi Presiden adalah yang ditujukan kepada Mendagri dan Menkeu bersama unsur pimpinan daerah untuk segera merumuskan upaya peningkatan sinergi pusat dan daerah. Untuk mencapai sinergi, jajaran gubernur merujuk pada PP Nomor 19 Tahun 2010 tentang Tata Cara Pelaksanaan Tugas dan Wewenang serta Kedudukan Keuangan Gubernur. Dengan rujukan ini maka akan jelas siapa berbuat apa dan siapa bertanggung jawab tentang apa. Seperti kita ketahui, untuk menyinergikan penyerapan anggaran, kita pun mengapresiasi regulasi yang dikeluarkan pemerintah dengan menerbitkan dua peraturan presiden (perpres) dan satu peraturan pemerintah (PP). Regulasi yang dikeluarkan pemerintah dalam Rapat Kerja Nasional III itu, pertama, revisi dari PP No 29/2000 tentang Jasa Konstruksi. Kedua, revisi PP No 80/2003 tentang Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah. Ketiga, revisi Keppres No 42/2002 tentang Pedoman Pelaksanaan APBN. Dengan demikian, sudah jelas persoalan penyerapan anggaran. Jika rendah daya serapnya, maka proyek pembangunan tidak jalan sesuai program, dan sebaliknya, jika daya serap tinggi, pengaruh positif gandanya amat banyak.
KORAN JAKARTA
B
ank Indonesia (BI) meyakini program redenominasi atau penyederhanaan nominal mata uang rupiah akan membawa dampak positif bagi masyarakat. Redenominasi adalah penyederhanaan nilai nominal mata uang menjadi lebih kecil tanpa mengubah nilai tukar atau daya belinya. BI menegaskan redenominasi tidak ada ada hubungannya dengan pemotongan daya beli masyarakat (sannering), namun lebih dikarenakan inflasi, dan bertujuan untuk menyederhanakan nominal mata uang rupiah serta memudahkan transaksi. Jika terjadi inflasi, nilai tukar atau daya beli sebuah mata uang semakin melemah, sehingga harga suatu produk harus dituliskan dengan nominal yang lebih besar. Ketika nominal mata uang semakin membesar, mereka dapat memengaruhi transaksi harian karena kesulitan pencatatan/penghitungan dan ketidaknyamanan yang diakibatkan oleh jumlah uang kertas/koin yang harus dibawa. Otoritas moneter dapat mengatasi masalah ini dengan melakukan redenominasi mata uang, yaitu satuan yang baru menggantikan satuan yang lama dengan sejumlah angka tertentu dari satuan yang lama dikonversi menjadi 1 satuan yang baru. Sebagai contoh 1000 rupiah dikonversi menjadi 1 rupiah tanpa mengubah nilai tukar dan daya belinya. Penerapan redenominasi, misalkan untuk harga 1 tiket Transjakarta saat ini seharga 3.500 rupiah, jika dilakukan redenominasi tiga digit (tiga angka nol), maka nominal yang harus dibayarkan adalah 3,5 rupiah untuk 1 tiket Transjakarta. Hal ini terjadi karena harga 1 tiket Transjakarta juga dinyatakan dalam satuan pecahan yang sama (baru). Sedangkan, apabila dilakukan sannering per seribu rupiah, maka untuk mendapatkan 1 tiket Transjakarta diperlukan 3.500 rupiah satuan baru atau setara dengan 3.500.000 rupiah satuan lama. Berdasarkan uraian tersebut dapat disimpulkan redenominasi berbeda dengan sannering. Redenominasi bertujuan untuk menyederhanakan nominal mata uang sehingga memudahkan
tra transaksi, sedangkan sannering bertu tujuan untuk mengurangi jumlah uang yang beredar di masyarakat u dengan cara memangkas daya beli mata uang. Pengalaman Turki yang mengalami hyperinflation hingga harga-harga produk dalam perekonomian bernilai miliaran, triliunan, bahkan kuadriliunan perlu kita cermati sebagai referensi. Proses redenominasi lira Turki pada 2005 diterapkan hingga mengurangi enam (6) nol, dari 1.000.000 lira menjadi 1 lira. Inflasi di Turki berkurang dari 12 persen sebelum redenominasi menjadi sekitar 5 persen pascaredenominasi. Manfaat Redenominasi Rupiah? Secara umum, redenominasi mendorong efisiensi mata uang lokal. Jika sebuah transaksi terlalu besar angkanya, semisal sejuta, semiliar, atau setriliun, hal ini membuat pencatatan dan perhitungan menjadi terlalu sulit. Nilai nominal yang lebih sederhana akan memfasilitasi perkembangan
tas/koin baru serta pendistribusiannya kepada masyarakat dan biaya untuk menarik uang kertas/koin lama dari peredaran. Oleh karena itu, dibutuhkan sebuah skema atau prosedur yang bisa menjamin hak-hak masyarakat terlindungi selama proses transisi dari uang kertas/koin lama ke baru. Indonesia mungkin perlu belajar dari pengalaman redenominasi di Rusia tahun 1998 yang menunjukkan ketidakmampuan pemerintah dalam mengelola proses transisi ke uang kertas/
«
Bangsa kita saat ini sudah semakin cerdas, oleh karenanya mari kita beri kesempatan terlebih dahulu kepada pihakpihak terkait untuk melakukan studi mengenai kemungkinan kebijakan redenominasi rupiah.
»
KORAN JAKARTA/REPIANTO
bisnis, memudahkan membawa uang kertas/koin, serta mengurangi risiko pencurian atau perampokan. Kedua, redenominasi diharapkan bisa mengurangi tekanan inflasi dalam perekonomian dan meningkatkan kepercayaan terhadap mata uang rupiah. Secara rasional, redenominasi hanya bisa dilakukan saat inflasi relatif rendah dan kondisi perekonomian makro stabil. Ini berarti memberikan sinyal positif bahwa perekonomian Indonesia sudah berada di jalurnya. Ongkos yang pasti dikeluarkan adalah biaya untuk menerbitkan uang ker-
koin baru. Pada tahun 1998, Russia meredenominasi 1.000 ruble lama menjadi 1 ruble baru. Namun demikian, pemerintah dan bank sentral saat itu tidak mampu mengelola tagihan utang luar negeri dan gagal meyakinkan masyarakat sehingga mendorong revaluasi nilai ruble. Akibatnya redenominasi yang diharapkan meningkatkan kepercayaan terhadap ruble, justru membuat inflasi naik menjadi 85 persen pada tahun 1999. Selain permasalahan uang kertas/ koin, hal subtansial berikutnya ialah pendidikan dan sosialisasi kepada masyarakat mengenai perubahan yang
PERADA
terjadi. Pengalaman di beberapa negara dibutuhkan waktu yang lama untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat, terutama di negara-negara berkembang, dengan tingkat pendidikan penduduk beragam. Dari sisi makroekonomi, penetapan redenominasi bisa menimbulkan shock di pasar dalam jangka pendek yang diakibatkan oleh asymmetric information dan ketidakpastian akan dampak yang mungkin timbul pasca penetapan redenominasi. Pada negara-negara berkembang ketidakpastian kebijakan ekonomi dapat mendorong spekulasi, capital flight, dan memperburuk iklim investasi. Kerugian redenominasi juga bisa timbul dari waktu dan biaya yang dibutuhkan untuk berbagai proses penyesuaian, mulai dari penyesuaian sistem pencatatan keuangan, penyesuaian harga, penyesuaian nilai tukar, hingga penyesuaian transaksi yang telah atau sedang berjalan. “Deal or No Deal?” Setiap kebijakan selalu akan menampilkan sisi baik dan buruknya, termasuk di antaranya kebijakan untuk meredenominasi sebuah mata uang. Maka diperlukan suatu studi yang komprehensif, mendetail, dan terukur, sehingga kelak keputusan yang dibuat dapat dipertanggungjawabkan. Alangkah tidak bijaknya kita jika membandingkan wacana redenominasi saat ini dengan trauma sannering di masa lampau, atau bahkan dengan pengalaman redenominasi di Zimbabwe. Bangsa kita saat ini sudah semakin cerdas, oleh karenanya mari kita beri kesempatan terlebih dahulu kepada pihakpihak terkait untuk melakukan studi mengenai kemungkinan kebijakan redenominasi rupiah. Janganlah membanding-bandingkan suatu kebijakan dengan kebijakan lainnya tanpa suatu alasan yang masuk akal. Deal or no deal? Penulis adalah pengamat ekonomi UGM, Yogyakarta
INFO BUKU
Wajah Suram Demokrasi Indonesia Judul
: Sistem Politik Indonesia: Konsolidasi Demokrasi Pasca Orde Baru Penulis : Prof Kacung Marijan Penerbit : Kencana Prenada Media Group Jakarta Tebal : xix + 362 halaman Tahun : I, Juli 2010 Harga : Rp55.000,-
K
onsolidasi demokrasi Indonesia pascagemuruh reformasi 1998 terus menjadi perdebatan publik. Perdebatan terus mengalir untuk menemukan formula politik yang sinergis dengan pergumulan demokrasi yang berkembang dewasa ini. Tanpa tata kelola demokrasi yang deliberatif, cita-cita reformasi hanya akan mandek, dipangkas para penggarong demokrasi yang sering mengaku sebagai pahlawan. Pembajakan demokrasi dalam tiga pemilu pascareformasi menjadi bukti politik Indonesia masih tersandera pragmatisme politik partai yang despotik. Bencana dalam berdemokrasi ini tak lain karena wajah sistem politik Indonesia yang masih kacau balau. Sistem politik penuh tumpangtindih, sehingga wajah elite lama terus berkuasa melanggengkan status quo yang telah merusak demokrasi. Kacung Marijan menganalisis fakta ini dalam buku terbarunya berjudul Sistem Politik Indonesia: Konsolidasi Demokrasi Pasca Orde Baru. Buku ini menjelaskan seluk beluk tentang sistem politik, mulai dari pengertian, budaya politik, fungsi, struktur, proses, masalah, dan prospek dari sistem politik di Indonesia yang
« Buku ini menjelaskan seluk beluk tentang sistem politik mulai dari pengertian, budaya politik, fungsi, struktur, proses, masalah, dan prospek dari sistem politik di Indonesia.
»
dibagi menjadi tiga bab besar yang diawali dengan pendahuluan dan diakhiri dengan penutup dan arah demokrasi Indonesia. Sistem politik yang dijalankan dalam roda demokrasi Indonesia berjalan mandek, bahkan suram, karena konsolidasi demokrasi hanya menuruti alur pragmatisme kekuasaan saja. Ini terlihat dengan adanya politisasi birokrasi yang terbagi dalam kapling antarpartai. Pembagian kekuasaan yang yang disesuaikan dengan jumlah partai politik penyokong eksekutif terpilih menjadikan birokrasi pemerintah sebagai salah satu sumber dana politik partai. Ini terlihat dengan adanya pejabat birokrat departemen tertentu
ternyata kader partai bersangkutan. Budaya politik yang berkembang di masyarakat juga menentukan stabilitas dan kelangsunan politik yang berjalan. Seperti tingkat kepercayaan (trust) masyarakat pada pemerintah dan budaya politik warga masyarakat dapat menopang terjadinya governmental power dan governmental responsiveness di dalam sistem perwakilan menurut Almond dan verba (1963:18). Hal ini juga berkaitan dengan budaya politik yang ada dalam masyarakat yang masih bercorak patronclient, serta perilaku pemilih yang semata-mata bercorak voluntary serta transaksi material juga menyuburkan terdapatnya disconnect electoral yaitu adanya wakil yang terpilih hanya berjalan dengan agendanya sendiri-sendiri. Hingga diperlukan adanya transaksi kebijakan pada masa yang akan datang untuk membuat politik Indonesia yang lebih baik. Untuk membangun budaya politik yang demokratis, penulis melihat demokrasi ditandai dengan tiga prasyarat: kompetensi di dalam memperebutkan dan mempertahankan kekuasaan, partisipasi masyarakat, dan adanya jaminan hak-hak sipil dan politik. Ketiga hal ini perlu didukung oleh sistem pemilu yang mumpuni, yang dalam buku ini diterangkan dengan penjelasan instrumen untuk menerjemahkan perolehan suara di dalam pemilu ke dalam kursi-kursi yang dimenangi oleh partai atau calon. Peresensi adalah Amin Musthofa, peneliti The Independent Institute, Semarang.
Judul : Sashenka Penulis : Simon Montefiore Penerjemah : Yanto Mustofa dan Ida Rosdalina Tahun : I, Juni 2010 Tebal : 650 halaman Harga : Rp 99.900 Terilhami kisah nyata, sejarawan Simon Montefiore menuturkan kisah epik Sashenka Zeitlin. Sashenka Zeitlin adalah bangsawan Yahudi Rusia yang tertangkap dalam kisah asmara revolusi dan kemudian dihancurkan oleh polisi rahasia Stalin. Bagian awal novel ini, bersetting St Petersburg 1916, menggambarkan bagaimana Sashenka, di bawah asuhan paman Bolsheviknya, menjadi seorang revolusioner idealis yang naif, yang terpesona dengan perannya sebagai kurir gerakan bawah tanah. Cerita bergulir ke Moskwa tahun 1939, ketika Sashenka dan suaminya, seorang pejabat partai, berada di puncak kesuksesan dalam lingkaran politik. Hubungan asmara Sashenka dengan seorang penulis membuat dia ditangkap dan menghadapi tuntutan; dalam penggambaran yang hidup penyiksaan psikologis dan fisik, Sashenka dipaksa memilih antara keluarganya, kekasihnya, dan perjuangannya.
Pemimpin Redaksi: M Selamet Susanto Wakil Pemimpin Redaksi: Adi Murtoyo Asisten Redaktur Pelaksana: Adiyanto, Khairil Huda, Suradi SS, Yoyok B Pracahyo. Redaktur: Alfian, Alfred Ginting, Antonius Supriyanto, Dhany R Bagja, Lili Hermawan, Marcellus Widiarto, M Husen Hamidy, Sriyono Faqoth, Suli H Murwani. Asisten Redaktur: Ade Rachmawati Devi, Ahmad Puriyono, Budi, Mas Edwin Fajar, Nala Dipa Alamsyah, Ricky Dastu Anderson, Sidik Sukandar, Tri Subhki R. Reporter: Agung Wredho, Agus Supriyatna, Benedictus Irdiya Setiawan, Bram Selo, Citra Larasati, Dini Daniswari, Donald Banjarnahor, Doni Ismanto, Eko Nugroho, Hansen HT Sinaga, Haryo Brono, Haryo Sudrajat, Henry Agrahadi, Houtmand P Saragih, Hyacintha Bonafacia, Im Suryani, Irianto Indah Susilo, Irwin Azhari, Merta Anduri, Muchammad Ismail, Muhammad Fachri, Muhammad Rinaldi, Muslim Ambari, Nanik Ismawati, Rahman Indra, Setiyawan Ananto, Tya Atiyah Marenka, Vicky Rachman, Wachyu AP, Xaveria Yunita Melindasari, Yusti Nurul Agustin Koresponden: Budi Alimuddin (Medan), Noverta Salyadi (Palembang), Agus Salim (Batam), Henri Pelupessy (Semarang), Eko Sugiarto Putro (Yogyakarta), Selo Cahyo Basuki (Surabaya) Kepala Sekretariat Redaksi: Debora Awuy Bahasa: Yanuarita Puji Hastuti Desain Grafis: Yadi Dahlan. Penerbit: PT Berita Nusantara Direktur Utama: M Selamet Susanto Direktur: Adi Murtoyo. CEO: T. Marx Tobing Managing Director: Fiter Bagus Cahyono Associate Director: Woeryadi Kentoyo Manajer Iklan: Diapari Sibatangkayu Manajer IT: Parman Suparman Asisten Manajer Sirkulasi: Turino Sakti Asisten Manajer Distribusi: Firman Istiadi Alamat Redaksi/Iklan/Sirkulasi: Jalan Wahid Hasyim 125 Jakarta Pusat 10240 Telepon: (021) 3152550 (hunting) Faksimile: (021) 3155106. Website:
www.koran-jakarta.com E-mail: redaksi@koran-jakarta.com Tarif Iklan: Display BW Rp 28.000/mmk FC Rp 38.000/mmk, Advertorial BW Rp 32.000/mmk FC Rp 40.000/mmk, Laporan Keuangan BW Rp 17.000/mmk FC Rp 32.000/mmk, Pengumuman/Lelang
BW Rp 9.000/mmk, Eksposure BW Rp 2.000.000/kavling FC Rp 3.000.000/kavling, Banner Halaman 1 FC Rp 52.000/mmk, Center Spread BW Rp 35.000/mmk FC Rp 40.000/mmk, Kuping (Cover Ekonomi & Cover Rona) FC Rp 9.000.000/Kav/Ins Island Ad BW Rp 34.000/mmk FC Rp 52.000 Obituari BW Rp 10.000/mmk FC Rp 15.000/mmk, Baris BW Rp 21.000/baris, Kolom BW Rp 25.000/mmk, Baris Foto (Khusus Properti & Otomotif ) BW Rp 100.000/kavling
Wartawan Koran Jakarta tidak menerima uang atau imbalan apa pun dari narasumber dalam menjalankan tugas jurnalistik
MONDIAL
®
Gelombang Panas
» 22 Tahun Pergolakan
Kediaman Aquino bagai Penjara MANILA – Presiden Filipina Benigno Aquino, Jumat (6/8), mengeluhkan kediaman resminya yang disebutnya bagai penjara. Pasalnya, Aquino memilih tinggal di sebuah bungalow tamu kepresidenan yang kecil dibanding tinggal di Istana Malacanang. Aquino, lajang berusia 50 tahun, menyatakan dia pindah ke sebuah tempat yang disebut “Rumah Impian”. Aquino pindah ke bungalow itu karena REUTERS/ERIK DE CASTRO menilai Istana Malacanang terlalu besar. Namun setelah pindah, dia kem- Benigno Aquino bali menggerutu karena kediaman barunya seperti sel penjara. “Rumah Impian itu membuatku seakan berada di sel penjara,” ujar Aquino, yang sebenarnya berasal dari keluarga kaya. Bungalow hanya terdiri dari 1 kamar tidur, terletak di markas besar pasukan pengawal kepresidenan. Benigno kini menggunakan perahu untuk menyeberangi Sungai Pasig, sungai yang tercemar limbah dan kotor, dari rumah barunya ke Istana Malacanang. AFP/dng/S-2
Warga Burma » yang tinggal di Jepang menggelar unjuk rasa sambil membawa gambar ikon prodemokrasi Aung San Suu Kyi di Tokyo, Minggu (8/8). Mereka memeringati 22 tahun pergolakan berdarah yang gagal melawan junta pada 1988. Tragedi tersebut menewaskan lebih dari 3.000 orang.
AFP/KAZUHIRO NOGI
Taksi London Terbaik di Dunia
Semenanjung Korea I Presiden Lee Myung-bak Rombak Kabinet
LONDON – Pelayanan taksi London ditetapkan sebagai yang terbaik di dunia, sementara pelayanan taksi di Roma merupakan yang terburuk. Dalam jajak pendapat hotels. com, layanan taksi di London mendapat 59 persen suara di berbagai kategori, mengalahkan seluruh layanan taksi lain di dunia. Hasil jajak pendapat diperoleh berdasarkan suara 1.900 wisatawan dengan beberapa kategori, antara lain kebersihan taksi, kualitas berkendara sopir, pengetahuan sopir mengenai wilayah tujuan, keramahtamahan sopir, dan ketersediaan taksi. Hasil ini tidak mengherankan sebab para pengemudi taksi di Inggris memang hanya dapat memperoleh surat izin mengemudi (SIM) sebagai sopir taksi, setelah lolos dalam ujian ketat yang dinamakan The Knowledge. Taksi terbaik setelah taksi-taksi di London adalah taksi di Kota New York, yang memperoleh 27 persen suara, 10 persen lebih tinggi dibanding tahun lalu. Para pengguna taksi menilai taksi di New York sangat lengkap. Kota itu memiliki segala jenis taksi yang dibutuhkan orang. Sementara itu, sopir taksi di Roma dipilih sebagai yang terburuk di dunia, dengan 1 dari 10 pemilih menganggap Italia memiliki sopir taksi terburuk dunia dalam urusan berkendara. Rtr/dng/S-2
Korut Sita Perahu Korsel Ketegangan di Semenanjung Korea dikhawatirkan semakin memanas setelah Korut menyita sebuah kapal Korsel. Korut didesak segera membebaskan perahu serta krunya. SEOUL – Korea Utara (Korut) menyita sebuah perahu nelayan Korea Selatan (Korsel) di lepas pantai sebelah timur Semenanjung Korea atau di Laut Jeoang, Minggu (8/8). Insiden ini terjadi di tengah memanasnya hubungan kedua Korea terkait latihan perang laut Korsel. Perahu nelayan itu terdiri dari empat warga Korsel dan tiga warga China. Penjaga pantai Korsel menyatakan perahu itu ditahan karena diduga beroperasi di dekat zona ekonomi ekslusif Korut di Laut Jepang. Perahu ditarik ke dermaga Songjin, sebelah timur laut Korut. “Kemi mendorong pihak berwenang Korut menangani kasus ini menurut hukum dan praktik internasional serta mengembalikan perahu beserta krunya secepatnya,” bunyi pernyataan penjaga pantai. Masih belum jelas apakah perahu Daeseung 55 itu melakukan penangkapan ikan ile-
gal atau tidak. Penyitaan perahu Korsel ini terjadi ketika dilangsungkan latihan perang laut hari keempat oleh militer Korsel di Laut Kuning, di bagian lain Semenanjung Korea. Latihan ini memicu kemarahan dan ancaman pembalasan dari Pyongyang. Hubungan dua Korea memburuk sejak Korsel dan Amerika Serikat (AS) menuding Korut menembakkan torpedo sehingga menenggelamkan kapal perang Korsel pada Maret silam. Namun Pyongyang menyangkal dan mengaku tidak terlibat dalam tragedi yang menewaskan 46 pelaut Korsel itu. Televisi YTN melaporkan perahu nelayan Korsel mengirim sebuah pesan pada pukul 11.00 yang isinya mengungkapkan mereka mengarah ke Songjin. YTN mengutip seorang pejabat Korsel mengatakan perahu beroperasi di dalam atau di dekat area
penangkapan ikan bersama antara Rusia dan Korut. Kantor berita Yonhap mengungkapkan perahu berbobot 41 ton itu berasal dari pelabuhan Pohang, sebelah tenggara Korsel. Perahu meninggalkan pelabuhan pada 1 Agustus lalu dan dijadwalkan kembali pada 10 September. Latihan perang laut Korsel fokus pada menangkal serangan dan melacak keberadaan kapal selam Korut. Militer Korsel dikritik karena gagal mendeteksi serangan kapal selam Korut di malam hari pada 26 Maret silam. “Latihan antikapal selam adalah awal dari perang terhadap Korut,” bunyi laporan surat kabar Partai Komunis Korut, Rodong Sinmun, Sabtu (7/8). Rombak Kabinet Sementara di tengah ketegangan di kawasan, Presiden Korsel Lee Myung-bak, Minggu, merombak besar-besaran kabinetnya serta menunjuk perdana menteri (PM) baru di paro periode pemerintahan dengan tuuan memuluskan agenda reformasinya. Lee, 68 tahun, menunjuk mantan gubernur sebuah provinsi kecil, Kim Tae-ho, sebagai PM. Di Korsel, PM ber-
peran sebagai pemangku tugas birokrasi dan administrasi. Jika Kim, 47 tahun, berhasil menjalankan tugas sebagai PM, dia bisa menjadi kandidat unggulan dalam pemilihan presiden 2012 mendatang. “Kami berharap mengembangkan budaya perubahan dan reformasi antara pemuda yang bersemangat dengan keahlian dan pengalaman dengan anggota kabinet yang ada,” kata juru bicara kepresidenan Hong Sang-pyo. Namun, posisi-posisi strategis seperti menteri pertahanan, menteri luar negeri, dan menteri unifikasi tetap dipertahankan demi menjaga kekompakan kabinet di tengah ketegangan hubungan dengan Korut. Kim Kyung-Min, profesor politik dari Hanyang University di Seoul mengatakan fakta bahwa Lee mempertahankan posisi menteri penting mengindikasikan tidak ada perubahan kebijakan terhadap Korut. “Melihat hubungan yang tidak harmonis antara Seoul dan Pyongyang ditambah dengan sentimen pemilih Korsel yang tidak suka dengan Korut, saya kira situasi tidak akan berubah dalam waktu dekat,” ujarnya. AFP/Rtr/S-2
Taruhan dengan Terjun ke Kolam DUSHANBE – Duta Besar Inggris dan Amerika Serikat (AS) terpaksa berbasah kuyup setelah berenang dengan baju dinas lengkap karena kalah taruhan dalam Piala Dunia 2010. Keduanya pernah bertaruh untuk hasil pertandingan antara kesebelasan Inggris melawan AS, dengan taruhan bahwa siapa yang kalah harus mau berenang dengan pakaian lengkapnya. Ternyata hasil pertandingan menunjukkan bahwa kedua tim nasional negara masing-masing bermain seri 1-1, kedua duta besar di atas mau tak mau harus mengaku sama-sama kalah. Mereka membayar kekalahan saat bertemu di Tajikistan pada Juli lalu. Keduanya sama-sama “nyemplung” di kolam renang, berenang berdua dengan pakaian masih menempel lengkap di badan mereka, di hadapan sekelompok kecil undangan sebagai saksi. Namun tak seperti baju mereka yang layu karena basah kuyup, keduanya mengaku semangat mereka tetap membara. AFP/dng/S-2
Bencana Alam
Kota di China Ditelan Tanah Longsor BEIJING – Tanah longsor menelan sebuah kota di barat laut China, Minggu (8/8), menewaskan sekurang-kurangnya 127 orang dan menyebabkan 1.300 orang hilang. Tim penyelamat terus melakukan upaya evakuasi di tengah kekhawatiran jumlah korban tewas akan terus bertambah. Bencana di China ini terjadi menyusul banjir di Pakistan yang menewaskan lebih dari 1.600 orang dan banjir di India yang menyebabkan 132 orang tewas. Banjir dan tanah longsor terjadi di Zhouqu, wilayah otonomi Tibet di Provinsi Gansu. Kantor berita Xinhua mengutip pejabat lokal melaporkan wilayah itu berbukit-bukit gersang dan gundul. Hujan deras, Sabtu (7/8), tampaknya memicu terjadinya tanah longsor. Keadaan bertambah rumit akibat meluapnya Sungai Bailong yang mengalir di jantung kota sehingga menyebabkan banjir. Tanah longsor dan banjir yang terjadi sekaligus selepas tengah malam juga menelan sebuah stasiun pembangkit listrik tenaga air. Foto-foto yang diambil dari Zhouqu memperlihatkan bagaimana lumpur dan air menggenangi kota itu, kendaraan bermotor tersapu, serta regu penyelamat yang terus melakukan penggalian mencari korban yang tertimpa tanah longsor. Seorang petugas penyelamat, He Youxin, mengaku kesulitan menemukan orangorang yang telah hilang tersapu banjir dan memprediksi peluang mereka selamat kecil. Banjir menggenangi separo wilayah Zhouqou, setara dengan wilayah Huni. Tinggi genangan
5
LINTAS NEGARA
Udara Moskwa Tak Aman MOSKWA – Asap yang menyelimuti Mokswa, ibu kota Rusia, pada Minggu (8/8), memicu kekhawatiran bakal terjadi krisis kesehatan bagi warga. Kabut asap terparah sepanjang sejarah kota ini juga memaksa penundaan belasan jadwal penerbangan. Badan pengawas polusi udara Mosekomonitoring menyatakan level karbonmonoksida di udara Moskwa kini 2,8 kali lebih tinggi dari batas normal. Pada pagi hari, tingkat polusi bahkan 6,6 kali lebih tinggi dari batas normal. Partikel-partikel kecil yang dihasilkan dari kebakaran juga terkandung dalam udara Moskwa. Pakar kesehatan memperingatkan tingkat polusi setinggi ini sangat berbahaya jika masuk ke dalam sistem pernapasan manusia. Gedung-gedung terkenal Moskwa, seperti menara Kremlin serta gedung pencakar langit era Stalin tidak tampak dari kejauhan meski di siang hari. Asap yang tidak kunjung berkurang juga membuat 15 juta warga Moskwa kesulitan bernapas. Asap disebabkan oleh kebakaran di berbagai wilayah di Rusia. Pihak berwenang, termasuk tentara, berjuang melindungi tempat-tempat strategis dari kebakaran yang dipicu gelombang panas, termasuk sebuah fasilitas riset nuklir. Para pengendara di Moskwa harus menyalakan lampu di siang hari untuk dapat melihat menembus asap kabut. Matahari bahkan dapat dilihat langsung oleh mata telanjang. Banyak warga Moskwa yang memilih pergi dari ibu kota untuk menghindar dari krisis ini. Warga Moskwa dan wisatawan mencoba melindungi diri dengan mengenakan masker medis atau hanya menutup muka menggunakan kain basah Kebakaran yang dipicu gelombang panas telah menewaskan 52 orang di wilayah tengah Rusia. Badan Meteorologi dan Geofisika Rusia memprediksi gelombang panas terburuk di Rusia dalam beberapa dekade akan terus berlanjut dengan temperatur 39 derajat Celcius. “Kebakaran di Rusia masih sulit diatasi, tetapi sudah ada kemajuan,” kata Irina Andrianova, juru bicara Kementerian Darurat kepada ITAR-TASS. AFP/S-2
Senin 9 AGUSTUS 2010
REUTERS/XINHUA/GONG ZHIYONG
TERTIMBUN LONGSOR I Gedung dan kendaraan tertimbun tanah longsor di Zhouqu, Provinsi Ganzu, Minggu (8/8). Sekurang-kurangnya 127 orang tewas dan 1.300 orang hilang.
«
Banyak rumah satu lantai yang tersapu dan sekarang kami menunggu berapa banyak orang yang selamat. Kami pernah mengalami tanah longsor, tetapi tidak pernah separah ini.
»
Han Jiangping WARGA ZHOUQU
air mencapai lantai 3 gedung bertingkat. Hingga saat ini, sebanyak 2.800 tentara dan 100 pekerja medis diterjunkan. “Banyak rumah satu lantai yang tersapu dan sekarang kami menunggu berapa banyak orang yang selamat. Kami pernah mengalami tanah longsor, tetapi tidak pernah separah ini,” kata Han Jiangping, warga Zhouqu. Banjir Pakistan Sementara itu, militer Paki-
stan yang membantu penanganan banjir terbesar dalam kurun waktu 80 tahun, mengungsikan ribuan orang di dua provinsi dalam semalam, setelah air sungai kembali meluap. Pemerintahan Pakistan yang dipimpin Presiden Asif Ali Zardari kewalahan mengatasi bencana banjir yang hingga telah menelan korban jiwa hingga 1.600 orang, berdampak pada 12 juta orang dan menyebabkan gagal panen. Saleh Farooqui, Direktur
Umum Badan Penanggulangan Bencana Wilayah Sindh, melaporkan dalam waktu semalam 10.000 orang di wilayah Punjab serta ribuan orang lainnya di Sindh diungsikan. Upaya penyelamatan masih terus berlangsung. Tindakan Presiden Zardari yang justru mengadakan kunjungan kenegaraan ke Eropa di saat negerinya sedang dilanda bencana telah memancing kritik keras dari rakyat. Namun dia menolak kritik itu dengan mengatakan bahwa ia telah menugaskan perdana menteri untuk mengatasi bencana yang terjadi dan terus melapor perkembangan yang terjadi. Organisasi-organisasi bantuan kemanusiaan asing yang juga berperan lebih besar dibanding pemerintah mengatakan cuaca buruk menghambat upaya penyaluran bantuan dan banjir telah menyapu sebagian persediaan mereka. Banyak orang masih terjebak di tengah luasnya wilayah banjir. Sebagian lainnya berhasil diungsikan dari desa, namun kini hidup tanpa rumah, dan hanya hidup dengan sedikit makanan dan air. Di jantung wilayah pertanian di Punjab, ratusan orang telah dievakuasi ke dataran yang lebih tinggi. Mulanya helikopter militer akan mendarat dan menyelamatkan mereka namun gagal karena buruknya cuaca. “Apa yang kami pakai adalah apa yang tersisa, lainnya hilang. Rumah, hewan ternak, gandum yang telah kami simpan, semuanya musnah,” ujar Fiza Batool, seorang mahasiswi. Rtr/dng/S-2
FORMULIR BERLANGGANAN TANGGAL LAYANAN : Tanggal
Bulan
Tahun
NAMA : TEMPAT/TGL LAHIR : PENDIDIKAN : AGAMA :
HOBI :
ALAMAT :
KOTA :
PROVINSI :
TELEPON RUMAH :
KANTOR :
HANDPHONE : PEKERJAAN : PERUSAHAAN : JABATAN : ALAMAT KANTOR :
FAX :
E-MAIL :
SAAT INI BERLANGGANAN KORAN: 1. 2. 3.
PAKET BERLANGGANAN Bulanan
Rp 33.000
12 BULAN
Rp 350.000
PEMBAYARAN HANYA MELALUI REKENING
PT BERITA NUSANTARA Bank Mandiri cabang Sarinah 103 000 48 815 26 Bank Permata cabang Menara Thamrin 400 11 888 23 Bank Danamon cabang Tanah Abang 8371 0467
HOTLINE TELP. (021) 319 355 33 FAX. (021) 315 4601 sirkulasi@koran-jakarta.com
6
MEGAPOLITAN
Senin 9 AGUSTUS 2010
LINTAS WILAYAH
KORAN JAKARTA
®
» Tanggul Gintung
Pencurian Air Pengaruhi Pelayanan Pelanggan BOGOR—Kebocoran air pada jaringan pipa Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) DKI Jakarta masih tinggi, yakni rata-rata per tahun mencapai 46 persen. Kebocoran itu disebabkan oleh faktor teknis dan nonteknis, seperti pencurian air yang dilakukan warga dan adanya pipa jaringan yang sudah tua. KJ/YUDHISTIRA SATRIA Direktur PDAM Jaya Mauritz Maurits Napitupulu Napitupulu mengatakan hal itu dalam acara workshop journalist yang diselenggarakan PT Palyonnaise Jaya (Palyja) di Bogor, akhir pekan lalu. Tingkat kebocoran tersebut berpengaruh pada pelayanan kepada pelanggan. Ia menjelaskan saat ini tingkat kebocoran air dari Palyja mencapai 43,9 persen. Sementara untuk PT Aetra Air Jakarta mencapai 48,6 persen. Untuk mengatasi hal tersebut, kata dia, pihaknya sudah berupaya untuk terus meremajakan pipa dengan mengganti dengan pipa baru dengan kualitas baik. Pipa itu berjenis high density poly ethilin (HDPE). Pipa jenis tersebut diyakini bisa memperbaiki jaringan pipa lama dan mencegah terjadinya kebocoran secara teknis. Selain itu, pihaknya juga terus melakukan penelitian untuk mencari penyebab lebih terperinci kebocoran tersebut. “Sejauh ini, kebocoran juga ternyata tidak hanya terjadi di pipa jaringan saja, tapi juga ke instalasinya,’’ungkap dia. Wakil Direktur PT Palyja Herawati Prasetyo menambahkan pihaknya terus memperbaiki tingkat kebocoran. Saat ini, tingkat kebocaran air di jaringan milik Palyja sudah menyusut tinggal 43,9 persen, dari sebelumnya 50 persen. ucm/P-2
Penjualan Tiket Pelni Dialihkan JAKARTA—Kebakaran yang melanda gedung PT Pelayaran Nasional Indonesia (Pelni) di Jalan Angkasa, Kemayoran, Jakarta Pusat, berimbas pada penjualan tiket kapal laut. Penjualan dan pemesanan tiket tidak bisa dilayani di kantor itu, namun dipindahkan ke agen serta biro perjalanan dan gedung pusat Pelni di Jalan Gajah Mada 4, Jakarta Pusat. “Gedung Pelni Kemayoran sudah tidak bisa lagi melayani pembelian tiket untuk mudik. Kami belum bisa memastikan sampai kapan keadaan ini akan berlangsung,” kata Kepala Humas PT Pelni Mungi P Retno, akhir pekan lalu. Kendati demikian, ia mengimbau masyarakat tidak panik karena kebakaran ini tidak berpengaruh terhadap penjualan tiket. Tiket masih bisa dibeli di agen, travel, dan gedung pusat di Gajah Mada. Mengenai kerugian akibat musibah kebakaran gedung Pelni yang menewaskan dua karyawan perusahaan rekanan PT Pelni, Mungi menuturkan bahwa hingga kini pihaknya belum bisa mengetahui jumlah kerugian. Pasalnya, hingga kini masih dalam tahap penyelidikan oleh Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) Mabes Polri. Sementara itu, tiket kereta api tujuan Jawa Tengah dan Jawa Timur pada H-3 Lebaran atau untuk 7 September 2010 ludes terjual di Stasiun Gambir Jakarta, Minggu, hanya dalam waktu sekitar lima menit. Sebab, sebelum loket dibuka ratusan calon pembeli sudah antre. Petugas customer service Stasiun Gambir, Handoko W, mengatakan puncak arus mudik Lebaran akan terjadi pada 7-8 September 2010, sehingga tiket kereta untuk dua tanggal tersebut menjadi tiket yang paling dicari. frn/P-2
»
Pekerja memanjat bangunan tanggul Gintung di kawasan Situ Gintung Tangerang, Banten, Minggu (8/8). Pengerjaan tanggul Situ Gintung terganggu genangan air akibat hujan deras disertai angin yang terjadi Sabtu (7/8). Kondisi itu menyebabkan genangan air di wilayah sepanjang aliran Sungai Pesanggrahan.
ANTARA/PARAMAYUDA
Penataan Lalu Lintas l Pembatasan di Jalan Utama Tak Efektif Atasi Kemacetan
Jalur Khusus Motor Lebih Tepat Wacana pelarangan sepeda motor melintas di jalan protokol tidak akan efektif atasi kemacetan dan terkesan diskriminatif. Penyediaan jalur khusus motor dinilai lebih tepat. JAKARTA—Rencana Pemerintah DKI Jakarta untuk melarang sepeda motor melintas di jalur protokol dinilai sebagai kebijakan reaktif dan tidak akan efektif mengatasi kemacetan di Ibu Kota. Hal tersebut sama seperti kebiajakan three in one yang terbukti tidak memberikan pengaruh apa pun dalam mengurai kemacetan. Pengamat transportasi dari Institut Tekonologi Bandung (ITB) Jehansyah Siregar mengatakan kebijakan melarang sepeda motor masuk jalan protokol tidak akan menyelesaikan persoalan kemacetan. Pemprov DKI, kata dia, tidak bisa hanya
mengandalkan kebijakan yang tidak didasari analisis matang dan tepat. Ia menilai kebijakan larangan sepeda motor di jalur tertentu sama dengan kebijakan three in one yang tidak mengurangi kemacetan, bahkan menambah persoalan. “There in one hanya memunculkan joki-joki dan Pemprov membiarkan begitu saja tampa ada solusi. Kebijakan pelarangan motor menunjukan pemprov kebingungan mengatasi kemacetan,” ujarnya. Daripada mengeluarkan kebijakan yang tak bermanfaat dan malah menimbulkan persoalan baru, menurut dia, lebih
baik Pemprov mengeluarkan kebijakan yang lebih mendasar dan bermanfaat. Misalnya, penegakan izin trayek kendaraan, peningkatan pelayanan angkutan umum, menindak pelanggar lalu lintas yang berhenti tidak pada tempatnya, menertibkan parkir liar, dan menyediakan jalur khusus motor. Selain itu, Pemprov DKI bersama dengan daerah penunjang (Bodetabekpunjur) harus memiliki visi dan misi sama dalam mengatasi kemacetan di Jakarta. “Peningkatan pelayanan dan jumlah kendaraan umum memadai dan mampu melayani daerah-daerah penunjang itu yang harus dimaksimalkan, sehingga pengendara mobil dari daerah penyangga dapat beralih ke kendaraan umum,” ujarnya. Pengamat transportasi dari Universitas Indonesia (UI) Alvinsyah menilai kebijakan pelarangan motor dijalur protokol
terkesan diskriminatif. Kalau mau adil pelarangan juga harus diberlakukan pada mobil atau roda empat di jalur yang sama. Kendati demikian, menurutnya, kebijakan pelarangan kendaraan baik roda dua maupun empat di jalur tertentu tetap tidak akan efektif jika tidak diiringi dengan peningkatan pelayanan angkutan massal. Jalur Khusus Ketua Komunitas Motor dari Asosiasi Tiger Jakarta, Toska, menilai kebijakan pelarangan motor akan mengorbankan banyak orang bahkan jutaan pengendara motor. Untuk itu, dia mendesak pemprov membatalkan rencana tersebut, dan memilih solusi lain. Ia mengusulkan adanya jalur khusus motor. Dengan adanya jalur khusus motor, pengaturan lalu lintas menjadi mudah dan tidak menganggu kendaraan roda empat.
Sebagai contoh Yogyakarta yang terbukti efektif dalam mengurai kemacetan dengan jalur khusus sepeda motor. Gubernur DKI Jakarta Fauzi Bowo menyatakan akan mencoba cara lain dalam mengurangi kemacetan lalu lintas di Ibu Kota. Salah satunya mengatur arus lalu lintas bagi sepeda motor. Setiap kendaraan roda dua ini akan dipaksa untuk tetap di lajur sebelah kiri atau jalur lambat. Sebenarnya metode ini telah dilakukan beberapa waktu lalu dan cukup berhasil. Namun entah mengapa, saat ini kembali tidak tertib. Banyak sepeda motor yang masuk ke jalur cepat sehingga peraturan tersebut perlu diintensifkan lagi. Pemprov DKI akan bekerja sama dengan Polda Metro Jaya agar aturan sepeda motor melaju di lajur kiri kembali diterapkan. frn/ucm/P-2
Tempat Hiburan
Ormas Tak Dilibatkan Dalam Pengamanan
KORAN JAKARTA/M FACHRI
ZIARAH JELANG PUASA l Warga berziarah ke makam keluarganya di tempat pemakaman umum (TPU) Karet Bivak, Jakarta, Minggu (8/8). Tradisi ziarah menjelang bulan Ramadan ini mengakibatkan arus lalu lintas di sekitar TPU macet parah.
TPU Dibanjiri Peziarah JAKARTA—Menjelang Ramadan, hampir seluruh tempat pemakaman umum (TPU) muslim di wilayah DKI Jakarta dibanjiri para peziarah sejak Sabtu hingga Minggu. Akibatnya, jalan di sekitar pemakaman macet parah. Para peziarah juga kesulitan untuk mendapatkan tempat parkir. Di TPU Karet Bivak, Tanah Abang, Jakarta Pusat, pada Minggu (8/8), ribuan orang tampak berbondong-bondong memadati salah satu TPU terbesar yang ada di Jakarta. Kebanyakan para peziarah datang bersama-sama dengan keluarganya. Petugas jaga TPU Karet Bivak, Mulyadi, mengatakan peningkatan jumlah peziarah sebenarnya sudah mulai terlihat sejak pekan lalu. Per hari, jumlah peziarah mencapai sekitar 5.000 orang. Padahal pada hari biasa, jumlah peziarah hanya puluhan orang saja. “Hari ini (Minggu, 8/8) puncaknya, sebab hari hari libur terakhir sebelum bulan Puasa tiba,” katanya. Rita, 29 tahun, seorang peziarah mengeluhkan fasilitas parkir di TPU Karet Bivak. Pasalnya, tempat parkir di TPU itu relatif sempit, sehingga ia terpaksa memarkir mobilnya di pinggir jalan. Kondisi serupa juga terjadi di TPU Tanah Kusir. Di TPU ini kemacetan panjang terlihat sejak pukul 08.00 WIB. Meskipun ada petugas kepolisian, tetapi tampaknya mereka cukup kewalahan mengatur lalu lintas. Kondisi ini diperburuk oleh sejumlah orang yang memanfaatkan situasi dengan membuat parkir liar di badan jalan, sehingga lalu lintas yang macet makin bertambah parah. frn/P-2
JAKARTA—Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menyanggah telah memberikan dukungan kepada Front Pembela Islam (FPI) maupun ormas lainnya untuk mengamankan bulan suci Ramadan. Kewenangan pengamanan wilayah di DKI Jakarta sepenuhnya berada di tangan Pemprov DKI Jakarta dengan dibantu kepolisian. “Isu yang beredar di situs jejaring sosial seperti Twitter dan Facebook yang menyebutkan Pemprov DKI meminta FPI mengamankan bulan suci Ramadan sama sekali tidak benar. Pengamanan adalah tugas Pemprov DKI bersama dengan Polda Metro Jaya, FPI tidak akan di-
libatkan” kata Kepala Bidang Informasi Publik, Diskominfo, dan Kehumasan DKI Jakarta, Cucu Ahmad Kurnia, Sabtu (7/8). Cucu membenarkan beberapa waktu lalu Gubernur DKI Jakarta Fauzi Bowo dan Ketua FPI Habib Rizieq Shihab bertemu di Balai Kota. Kedatangan Habib ke BalaiKota untuk menyampaikan undangan ke Gubernur untuk menghadiri Milad ke-12 FPI. Pada kesempatan itu, Habib Rizieq juga menyampaikan dukungannya kepada Pemprov DKI dalam menegakkan Perda Nomor 10 tahun 2004 tentang Kepariwisataan. FPI juga berjanji tidak akan melakukan sweeping ke tempat-tempat
tindakan sendiri dehiburan malam. ngan menutupnya. “Jadi tidak benar ka“Karena Pemprov lau ada yang bilang DKI-lah yang akan Pemprov DKI memengambil tindakan libatkan FPI dalam sesuai dengan Perda pengamanan buNomor 10 Tahun lan suci Ramadan,” 2004,” tandasnya. tegasnya. Cucu mengungTak Ada kapkan FPI sebagai DOK “Sweeping” sebuah ormas hanya FPI sendiri juga memiliki kewajiban Cucu A Kurnia menegaskan tidak melaporkan suatu akan melakukan pelanggaran apabila menemukannya. Semisal, ada sweeping tempat hiburan matempat hiburan malam yang lam selama bulan Ramadan. sudah dilarang beroperasi pada Pasalnya, Pemprov DKI akan bulan Ramadan, tapi ternya- memberikan sanksi tegas bagi ta masih buka. FPI akan mela- tempat hiburan yang melangporkannya pada Pemprov DKI. gar selama bulan puasa. “Gubernur dengan tegas Mereka tidak akan mengambil
menyatakan akan memberikan sanksi bagi hiburan malam yang melanggar selama Ramadan sesuai Perda Nomor 10 Tahun 2004. Jika itu komitmennya, FPI tidak perlu turun tangan,” kata Habib Rizieq Shihab saat Milad ke-12 FPI, Sabtu (7/8). Kapolda Metro Jaya, Irjen Timur Pradopo, menegaskan ormas adalah bagian masyarakat yang tugasnya melakukan pengawasan bukan sweeping. Ormas yang mengetahui adanya tempat hiburan yang membuka usahanya di bulan puasa, seharusnya melaporkan ke kepolisian, biar polisi yang melakukan penindakan. ucm/frn/P-2
Sarana Transportasi
Pembangunan Tol Dalam Kota Tertunda JAKARTA—Setelah pembangunan jalan susun tertunda, nasib serupa juga terjadi pada proyek pembangunan enan ruas tol dalam kota karena belum ada payung hukum yang jelas. Hingga saat ini, rencana pembangunan proyek yang ditargetkan mulai dibangun tahun ini payung hukumnya baru berupa persetujuan dari Kementerian Pekerjaan Umum, sementara izin tertulisnya belum ada. Gubernur DKI Jakarta Fauzi Bowo mengatakan payung hukum untuk pembangunan proyek keenam ruas jalan tol sangat penting karena akan memperjelas rencana tersebut. “Proyek tanpa payung hukum itu tidak bisa dijalankan karena kekuatannya tidak ada. Jadi, kita masih menunggu,” kata dia, akhir pekan lalu. Rencana pembangunan enam proyek tol dalam kota
tersebut, kata Gubernur, sudah masuk dalam rencana tata ruang wilayah (RTRW) DKI Jakarta, dan tertuang dalam peraturan daerah (perda). Tidak hanya itu, untuk menguatkan rencana tersebut, Pemprov juga sudah memasukannya dalam draf rancangan Perda (Raperda) RTRW 2030 yang hingga saat ini masih terus dibahas oleh Pemprov dan DPRD DKI Jakarta. Keenam ruas jalan tol yang direncanakan itu, adalah ruas Rawa Buaya-Sunter (22,8 km), Sunter-Pulo Gebang (10,8 km), Duri Pulo-Kampung Melayu (11,38 km), Ulujami-Tanah Abang (8,26 km), KemayoranKampung Melayu (9,64 km), dan Pasar Minggu-Casablanca (9,55 km). Nilai total proyek diperkirakan 23 triliun rupiah. Desain konstruksinya adalah layang sehingga tidak membutuhkan pembebasan lahan. Fauzi menjelaskan sejauh ini
KORAN JAKARTA/M FACHRI
JALAN TOL MACET l Banyaknya kendaraan di Jakarta membuat Jalan tol dalam kota menjadi macet, beberapa waktu lalu. pemprov sudah merencanakan akan mendapat bagian berupa share 67 persen dari total nilai proyek. Sedang sisanya akan ditenderkan kepada investor. “Share-nya dalam bentuk eq-
uity (asas keadilan),’’jelasnya. Keterlibatan Pemprov sendiri, kata Gubernur, sudah mendapat persetujuan dari Kementerian PU. Hal tersebut menegaskan posisi Pemprov
tidak hanya sebagai penonton saja dalam proyek tersebut. Tambah Kemacetan Peneliti Institut Studi Transportasi (Instran) Izzul Waro justru menolak rencana pembangunan tol di dalam kota. Sebab, menurut dia, pembangunan tol di dalam kota justru akan menambah kemacetan di dalam kota. Rencana itu (pembangunan tol dalam kota), lanjutnya, justru akan menumbuhkan rangsangan di masyarakat untuk segera memiliki kendaraan pribadi. Itu artinya, penambahan kendaraan pribadi akan terus bertambah, sehingga keinginan pemerintah untuk membatasi kendaraan bisa terkendala lagi. “Jika ditelaah lebih dalam, keberadaan jalan tol dalam kota selalu membuat kendaraan menjadi tersendat karena volumenya yang terus meningkat,” katanya. ucm/P-2
KORAN JAKARTA
SPORT
®
Final Perdana CARLSBAD – Svetlana Kuznetsova memelihara harapan untuk memenangi turnamen San Diego Open, berkat keberhasilannya melangkah hingga final. Petenis Rusia itu menundukkan unggulan kelima, Flavia Pennetta, 6-4 6-0, di semifinal, Minggu (8/8). Selanjutnya, Kuznetsova akan berebut mahkota dengan petenis Polandia, Agnieszka Radwanska. Bagi Kuznetsova, hasil tersebut terasa begitu istimewa. Pasalnya, ini merupakan laga pamungkas pertamanya setelah lebih dari sepuluh bulan hanya berkutat di babak penyisihan. Pencapaian terbaiknya dalam kurun waktu tersebut adalah perempat final AEGON International, Juni. Kemenangan dalam turnamen ini sangat penting bagi Kuznetsova karena dia bisa memperbaiki peringkat setelah terlempar dari jajaran 20 besar dunia. Jika merebut kemenangan di partai puncak ini, peringkatnya akan terkerek ke posisi 17. “Bagus sekali jika saya bisa lolos ke final, tapi itu belum cukup. Membawa pulang trofi tidak cukup, artinya hanya satu kemajuan,” ucap Kuznetsova. “Saya kehilangan permainan. Perlu waktu untuk mengeluarkan segalanya. Saya ingin kembali dan menjadi kuat.” Kuznetsova pun menegaskan ingin segera menemukan bentuk permainan terbaiknya dan kembali ke papan atas. Lawan Kuznetsova berikutnya, Radwanska, menerobos final setelah mengalahkan Daniela Hantuchova (Slovakia), 6-4, 6-2. Sama seperti Kuznetsova, ini juga partai puncak perdananya dalam 10 bulan terakhir. “Saya merasa senang di sini dan semua berjalan lancar. Saya memainkan pertandingan yang bagus melawan beberapa petenis hebat. Sekarang tinggal satu lagi,” tutur Radwanska. Jika ditilik dari catatan pertemuan, kans Kuznetsova lebih besar menjadi kampiun di turnamen ini. Pemilik dua gelar Grand Slam itu unggul 6 kali dari 9 pertemuan. Laga terakhir Kuznetsova versus Radwanska terjadi di final China Open 2009 yang dimenangi Kuznetsova. Namun, jika dilihat dari pencapaian Radwanska selama beberapa waktu terakhir, bukan tidak mungkin dia akan membungkam Kuznetsova. “Comeback” Gemilang Sementara itu, David Nalbandian juga tetap bertahan di turnamen comeback-nya, Washington DC Classic. Petenis berperingkat 117 tersebut menjejak final ATP untuk pertama kalinya sejak 18 bulan lalu. Tiket final digenggam petenis Argentina tersebut setelah mencundangi pemain peringkat 13, Marin Cilic, 6-2, 6-2. “Kalau saya bermain dengan baik, akan menyulitkan semua orang. Tidak peduli siapa yang ada di seberang lapangan. Saya tampil bagus sepanjang pekan ini,” tandas Nalbandian. Untuk menggenapkan suksesnya, dia harus menghadapi tantangan Marcos Baghdatis di final. Baghdatis yang menjadi unggulan ke-8 menghentikan Xavier Malisse (Belgia), 6-2, 7-6 (4). Baghdatis harus bersusah payah melewati babak tersebut karena bermain dengan engkel kiri terkilir. AFP/Rtr/xav/L-3
Senin 9 AGUSTUS 2010
Rebut Dua Gelar
Phil Mickelson
Simon Santoso menyumbang gelar tunggal putra Taiwan Terbuka setelah mengandaskan pemain Korea Selatan dalam tempo 39 menit. Satu gelar lainnya disumbang pasangan Hendra Aprida Gunawan dan Vita Marissa. JAKARTA – Indonesia memboyong dua gelar dari turnamen Taiwan Terbuka. Kedua gelar tersebut dipersembahkan oleh pasangan ganda campuran Hendra Aprida Gunawan/Vita Marissa serta pebulu tangkis tunggal putra, Simon Santoso. Dalam laga final yang digelar di Taipeh, Taiwan, Minggu (8/8), Hendra/Vita yang diunggulkan di posisi pertama menyingkirkan rekan senegaranya, Tontowi Ahmad/ Liliyana Natsir, 22-20, 14-21, dan 22-20. Ini merupakan partai balas dendam Hendra/Vita, setelah sebelumnya dikalahkan pada final turnamen Macau Terbuka, pekan lalu. Bagi Vita, ini merupakan gelar pertama yang berhasil diboyong saat berpasangan dengan Hendra. Kemenangan ini menjadi pelecut semangat dan modal untuk mengulang sukses di turnamen selanjutnya, terutama Kejuaraan Dunia. “Ini pertama kalinya menjadi juara bersama Hendra, semoga ke depannya lebih baik dan menjadi juara di turnamen lain. Setelah (turnamen) ini kami akan mempersiapkan diri untuk Kejuaraaan Dunia,” papar Vita melalui pesan pendek yang diterima Koran Jakarta, kemarin. Selain menjadi finalis di Macau Terbuka, Hendra/Vita pernah melaju sampai semifinal Singapore Super Series, Juni lalu. Pada laga tersebut, kedua pasangan berupaya menunjukkan diri sebagai yang terbaik. Alhasil, permainan pun berjalan ketat. Skor mereka berkejaran dengan selisih tipis. Setelah menyamakan skor 2-2, Hendra/Vita tertinggal 4-6 dari Tontowi/Liliyana. Pasangan nonpelatnas itu pun mengejar ketertinggalan sehingga bisa membalikkan keadaan dan memimpin set pertama. Memasuki set kedua, Hendra/ Vita tidak berkutik menghadapi serangan lawan. Keduanya pun tertinggal jauh karena tidak sanggup menembus pertahanan Tontowi/ Liliyana. Posisi imbang memberi harapan kepada kedua pasangan itu. Hendra/Vita sempat kalah hingga 8 poin, hingga skor 6-14. Mereka pun mulai mengumpulkan poin setelah melihat konsentrasi Tontowi/Liliyana menurun karena ingin cepat mengakhiri pertandingan. Akhirnya, kesabaran Hendra/Vita berbuah manis dengan kemenangan. Kendati gagal, penampilan Tontowi/Liliyana yang baru dipasangkan dalam dua turnamen tampak menjanjikan. Dalam dua pekan, pasangan ganda campuran baru tersebut sudah dua kali menjejakkan kaki di final. Pelatih ganda campuran, Richard Mainaky, mengaku puas de-
ANDY LYONS/GETTY IMAGES/AFP
Incar Mahkota Woods AKRON, OHIO – Phil Mickelson semakin dekat dengan predikat pegolf nomor satu dunia, setelah masuk dalam daftar 10 besar pada babak ketiga turnamen WGC-Bridgestone Invitational. Pegolf kelahiran San Diego, California, Amerika, 16 Juni 1970 itu membukukan total nilai lima di bawah par 205. Dengan modal peringkat 10 di turnamen itu, Mickelson masih memiliki peluang untuk mengambil alih tampuk pimpinan dari Tiger Woods. Namun, hal itu bisa terjadi jika Woods bertengger di luar 44 besar. Pada babak ketiga turnamen yang digelar di Firestone Country Club, Akron, Ohio, Minggu (8/8) WIB, Woods masih berada di urutan 78. Meski gelar pegolf terhebat sudah di depan mata, Mickelson tidak jemawa. Baginya yang terpenting saat ini adalah fokus untuk menjadi juara WGC-Bridgestone Invitational. Pencapaian terbaiknya dalam kejuaraan ini adalah runner-up 1999. “Saya mencoba memenangi turnamen. Hanya kurang empat pukulan, dan saya kesulitan hari ini, tidak terlalu banyak game, hanya menjaga dalam jarak pukul,” papar Mickelson. Mickelson harus berjuang keras saat memukul di tee. Pegolf yang mengoleksi empat gelar dari turnamen bergengsi tersebut kehilangan sepuluh dari 14 fairway. Enam eagle yang dibukukan pegolf itu di putaran ketiga tidak mengangkatnya ke peringkat lebih tinggi karena Mickelson membuat dua kali bogey di akhir. “Saya kira grup-grup terakhir merasa hari ini berat, dengan pegolf (grup awal) yang memukul 6, 7, atau 8 di bawah par di depan kami,” ungkapnya. “Jika saya bisa membuat beberapa birdie besok, semoga bisa menularkan perasaan yang sama untuk mereka yang berada di papan atas.” Terancam kehilangan peringkat pertama dunia, tidak membuat Woods bangkit dari keterpurukan. Performa pegolf yang bertahan di nomor satu dunia selama lebih dari lima tahun itu, malah semakin buruk. Pada putaran ketiga, Woods mencetak lima bogey dan 2 birdie, sehingga memperoleh nilai lima di bawah par 75. Hasil yang kurang memuaskan itu membuatnya pasrah jika kehilangan gelar pegolf nomor wahid. Optimisme dan tekad kuat yang diperlihatkan menjelang turnamen pun sirna. Rtr/AFP/xav/L-3
ngan performa pasangan tersebut. Namun Richard menilai pasangan tersebut masih perlu diperbaiki, terutama dari sisi Tontowi. “Saya puas dengan penampilan pasangan baru ini di dua kejuaraan, Macau dan Taiwan,” jelasnya. “Pasangan ini masih perlu kematangan dalam bertanding, jadi harus diperbanyak jam terbangnya, khususnya Towi, yang masih muda dan perlu latihan lebih keras,” ucap dia. Richard menambahkan Tontowi belum bisa mengendalikan ambisinya untuk menjadi juara, sehingga cenderung terburu-buru menyelesaikan pertandingan. Akibatnya, permainan pebulu tangkis yang sebelumnya dipasangkan dengan Greysia Polii itu tidak terkontrol. Meskipun unggulan kelima di Taiwan Terbuka itu tampil gemilang, Richard tidak bisa menjamin pasangan itu bisa tampil bersama di Kejuaraan Terbuka. Pasalnya, pasangan baru tersebut belum memiliki peringkat, sehingga tidak mungkin dipilih oleh Federasi Bulu Tangkis Dunia (WBF). “Towi/Butet tidak terundang karena pasangan baru belum memunyai peringkat. Yang sudah terpilih adalah Nova/Butet dan Fran (Kurniawan Teng)/Pia (Zebadiah),” imbuhnya. Simon Juara Sementara itu, di partai lain, Simon mengandaskan wakil Korea Selatan, Shon Wan-hoo, 21-14 dan 21-11, dalam tempo 39 menit. Ini merupakan kemenangan perdana Simon selama 2010. Gelar terakhirnya diperoleh saat turun di Denmark Super Series tahun lalu. Juara di Taiwan juga menjadi penghibur bagi Simon setelah gagal di semifinal kejuaraan Macau Terbuka, pekan lalu. Ketika itu, Simon harus mengakui keunggulan pemain nomor satu dunia, Lee Chong Wei (Malaysia). Sedangkan gelar untuk ganda putra dan ganda putri dikuasai Korea Selatan, karena terjadi all Koreans final. Jung Jae-sung/Lee Yongdae menjadi juara ganda putra berkat kemenangan atas unggulan keenam, Cho Gun-woo/Kwon Yigoo 21-10 21-16. Pasangan ganda putri Kim Min-jung/Lee Hyo-jung mengandaskan kompatriotnya, Lee Kyung-won/Yoo Hyun-young, 21-14 22-20. Taiwan hanya mendapatkan satu medali emas dari tunggal putri, melalui Cheng Shao Chieh, yang menghentikan payah perjuangan Bae Seung-hee (Korea Selatan) dengan susah payah. Akhirnya dia bisa menang dalam tiga set, 21-11, 24-26, dan 21-17. xav/L-3
Michael Phelps REUTERS/DANNY MOLOSHOK
Kembali Dicundangi
Simon Santoso
Svetlana Kuznetsova
AFP/SAEED KHAN
REUTERS/MIKE BLAKE
“King James” Tetap Dicintai Cleveland
L
eBron James tepat memilih lokasi tampil untuk kali pertama di depan publik setelah meninggalkan Cleveland Cavaliers ke Miami Heat. Akron, Ohio, tanah kelahirannya yang terletak di bagian selatan Cleveland, antara New York dan Chicago, menjadi tempat paling bersahabat menyambut kehadiran James setelah “mengkhianati” Cavaliers. Dan ternyata, superstar NBA itu tetap dicintai publik Cleveland yang mengikuti langsung sedari awal kehidupannya, baik di dalam maupun luar lapangan. James datang sebagai bintang utama acara amal, “King for Kids”, yang dilaksanakan Sabtu (7/8) waktu setempat. Dalam kegiatan tahunan itu, dia menghadiahkan sepeda gratis untuk 400 anak dan bersepeda bersama mereka sejauh satu mil. Mengenakan baju bertuliskan “Akron”, James berdiri di atas podium memberikan ucapan singkat. Dia berterima kasih untuk penyambutan hangat ratusan orang yang tetap mencintainya. “Kepada Kota Cleveland, fan
saya di Cleveland, penggemar saya di timur laut Ohio, saya ingin mengucapkan terima kasih untuk tujuh tahun terakhir dan tahuntahun mendatang,” ungkap James seperti dikutip Yahoosports. Setelah itu, dia mengulang kembali pernyataan terima kasihnya kepada Cleveland sebagai penekanan. “Jadi saya ingin berterima kasih kepada Kota Cleveland dan juga timur laut Ohio untuk semua tahun-tahun menyenangkan yang saya lewati,” tandasnya lagi. Lontaran terima kasihnya kepada Kota Cleveland sampai dua kali itu seakan menebus rasa bersalahnya karena tidak berterima kasih kepada kota itu dalam sebuah iklan yang dipasang di koran Akron, Beacon Journal. Kontroversi tersebut membuatnya semakin dimusuhi pendukung Cavaliers yang kecewa dengan kepindahannya. Mereka membuang jersey dan segala atribut pebasket kelahiran 30 Desember 1984 itu. Rasa kesal itu juga diperlihatkan pemilik Cavaliers, Dan
Gilbert, yang mengeluarkan surat sindiran memanasi para penggemar untuk mendukung klub agar menjuarai gelar NBA, sebelum James mendapatkannya bersama tim lain. Api permusuhan terhadap James itu berbeda saat dia berada di Akron. Kehangatan para penduduk di sana menenangkan hati Most Valuable Player (MVP) 2009 dan 2010 itu. “Karena saya bisa membalas untuk kota tempat saya bertumbuh, kota yang saya cintai. Kota yang selalu ingin saya berikan sesuatu,” seru James. Para pendukung Cavaliers di Akron juga tak memendam benci kepadanya, berbeda dengan mayoritas pecinta klub itu di timur laut Ohio. “Ini merupakan rumahnya. Dia sangat mendukung kami di masa lalu dan mengatakan akan terus melakukannya. Saya rasa kehadirannya kali ini adalah buktinya,” ucap Tony Morganti, seorang penggemar Cavaliers dari Cuyahoga Falls, Ohio. Nama James menjadi besar setelah bergabung bersama
7
Cavaliers sejak 2003 hingga 2010. Cavaliers merupakan klub pertamanya berkarier profesional. Dia belum pernah memenangi titel NBA bersama Cavaliers, namun sejumlah penghargaan individu bergengsi didapatkannya berkat penampilan apik dengan tim itu. Keinginan meraih gelar NBA mendorongnya untuk hengkang dan resmi mengumumkan kepindahannya ke Heat pada 8 Juli. Berstatus bebas transfer, James memilih Heat sama halnya seperti dua bintang All Star lainnya, Dwayne Wade dan Chris Bosh. Keputusannya pindah dikritik sejumlah mantan bintang NBA, termasuk Michael Jordan. hyacintha bonafacia/L-3
LeBron James REUTERS/HANS DERYK
IRVINE – Michael Phelps terpaksa menelan dua kekalahan di laga terakhir Kejuaraan Nasional Renang AS. Perenang Baltimore, Maryland, AS, 30 Juni 1985 itu dicundangi saingannya, Ryan Lochte, di nomor 200 meter gaya punggung dan gaya ganti perseorangan. Di luar dugaan, Phelps finis pada posisi keempat saat tampil di nomor 200 meter gaya punggung. Dia menyelesaikan lomba dalam waktu 1 menit 56,98 detik, kalah jauh dibandingkan catatan waktu Lochte, 1 menit 55,58 detik. Waktu yang dibukukan Lochte merupakan tercepat kedua pada tahun ini. Kalah telak dari Lochte membuat Phelps menyesal dan berjanji untuk tampil lebih baik ke depan. “Saya tidak akan melakukan (kesalahan) itu lagi, meski saya memenuhi keinginan saya berenang di bawah 1 menit 57 detik,” ujar Phelps, Minggu (8/8). Sebelumnya, Phelps dipaksa mengakui kecepatan Lochte di nomor gaya ganti perseorangan. Ini merupakan kekalahan ketiga Phelps dari Lochte. Kegagalan pertama diperoleh saat berlomba di Kejuaraan Dunia tahun lalu. Kala itu, Phelps berada di peringkat kedua dengan waktu 1 menit 55, 94 detik, sedangkan Lochte membukukan waktu tercepat dengan 1 menit 54,84 detik. Tyler Clary berada di urutan ketiga dengan watu 1 menit 59,19 detik. Phelps sempat memimpin saat memperagakan gaya kupu-kupu dan punggung, tetapi kecepatannya berkurang di dua gaya terakhir. Hal itu dimanfaatkan oleh Lochte yang memacu kecepatannya saat gaya dada dan unggul hampir setengah detik saat putaran terakhir. “Saya sudah sering bertanding lawan Michael, dan kuncinya saat pergantian dari gaya dada ke gaya bebas. Itu adalah saat di mana dia sangat dominan,” ucap Lochte. “Saya hanya berusaha fokus akan hal itu dan sudah berlatih keras saat latihan. Saya mencoba bertahan di bawah air selama mungkin.” Kendati kalah di dua partai terakhir, Phelps telah mengukir sejarah dengan menggenggam 50 gelar dari Kejurnas Renang AS. Dia membukukan rekor perenang yang menang paling banyak di kejuaraan tersebut. Medali emas ke-50 diperoleh berkat dominasinya di nomor 100 meter gaya kupu-kupu, Jumat (6/8). Dia menempuh jarak tersebut dalam waktu 50,65 detik yang menjadi catatan waktu tercepat tahun ini. Rtr/xav/L-3
KORAN JAKARTA
8
Senin 9 AGUSTUS 2010
SPORT REUTERS/TOBY MELVILLE
BINTANG Mauro Camoranesi
Jajal Inggris
T
ak lagi menjadi andalan Juventus, Mauro Camoranesi akhirnya memutuskan untuk hijrah ke Premier League. Pemain kelahiran Tandil, Argentina, 4 Oktober 1976 itu dikabarkan selangkah lagi menuju Birmingham City. Kabar rencana kepindahan gelandang serang timnas Italia ITU diungkap Vlado Borozan, mediator yang menjembatani Juventus dan Birmingham. “Persetujuan untuk transfer Camoranesi selangkah lagi,” ungkap Borozan seperti dilansir laman Goal, kemarin. Menurut Borozan, pihaknya segera terbang ke Inggris untuk membicarakan rencana transfer tersebut lebih mendetail. “Senin (9/8) ini kami akan ke Inggris. Kami sudah melakukannya (proses transfer) dengan baik. Camoranesi juga sudah menyatakan persetujuannya dan dia sangat bergairah untuk menjajal petualangan baru,” papar dia. Camoranesi memulai debutnya di benua biru pada musim 2000 bersama Verona. Hanya dua tahun, kepiawaiannya menarik minat Juventus dan dia resmi bergabung pada 2002. Bersama “Si Nyonya Tua” pemain bertinggi badan 1,74 meter itu menyumbang 27 gol dalam 224 pertandingan. Selain berjasa untuk klubnya, Camoranesi juga ikut andil membawa Italia meraih gelar Piala Dunia 2006. Sementara itu, Birmingham juga meneggaskan tertarik untuk membawa rekan Camoranesi yang mengawal pertahanan Juventus, Fabio Grosso. “Birmingham juga menginginkan Grosso. Saat ini masih dilihat kondisinya, dan apakah si pemain juga berminat,” ungkap Borozan. mef/L-3
1
CHELSEA Kalou 83’
AFP/DAMIEN MEYER
Momen Membanggakan LONDON – Fabio Capello membuat keputusan mengejutkan dengan memilih mukamuka baru dalam pasukan Inggris yang bakal bertanding menghadapi Hungaria. Dalam laga persahabatan tersebut, pelatih asal Italia itu hanya menyertakan sepuluh pemain yang tampil di Piala Dunia 2010. Dan menariknya, Capello mengajak dua pemain belia Arsenal, Jack Wilshere dan Kieran Gibbs, untuk mengenakan seragam “The Three Lions”, serta penyerang Fulham, Bobby Zamora. Bagi Wilshere yang dua tahun lalu menjadi pemain paling muda di Premier League, penunjukan dirinya dinilai begitu membanggakan. “Dipanggil memperkuat timnas merupakan momen membanggakan untuk saya dan keluarga. Tetapi target pertama saya ialah menjadi pemain inti Arsenal,” ucap Wilshere seperti dilansir laman Arsenal, Minggu (8/8). Pada musim terakhir, Wilshere dipinjamkan ke Bolton Wanderers karena gagal bersaingg dengan g skuad Arsene Wenger. g Rtr/L-3 /
Jack Wilshere
SKUAD “THE THREE LIONS” Kiper: Ben Foster (Birmingham), Joe Hart (Manchester City), Paul Robinson (Blackburn Rovers). Bek: Wes Brown (MU), Gary Cahill (Bolton Wanderers), Ashley Cole (Chelsea), Michael Dawson (Tottenham Hotspur), Kieran Gibbs (Arsenal), Phil Jagielka (Everton), Glen Johnson (Liverpool), John Terry (Chelsea). Tengah: Gareth Barry (Manchester City), Steven Gerrard (Liverpool), Adam Johnson (Manchester City), Frank Lampard (Chelsea), James Milner (Aston Villa), Ashley Young (Aston Villa), Theo Walcott (Arsenal), Jack Wilshere (Arsenal). Depan: Darren Bent (Sunderland), Carlton Cole (West Ham), Wayne Rooney (MU), Bobby Zamora (Fulham).
MANCHESTER UNITED
3
Valencia 41’, Hernandez 76’, Berbatov 90’
Trofi Pertama MU “Seta Merah” “Setan rah” semakin menunjukkan dominasin la berlaga di ajang pembuka munasinya kala sim, Community munity Shield. Menghadapi jawara Prem eague dan Piala FA musim lalu, Premier League Chel Chelsea, Manchester United menang 3-1.
Mauro Camoranesi
VS
GELAR PEMBUKA I Penyerang Manchester United, Wayne Rooney (tengah) mengangkat trofi Community Shield di Stadion Wembley, London, Minggu (8/8), usai mengalahkan Chelsea 3-1. Ini merupakan gelar pembuka bagi MU sebelum memulai kompetisi.
WEMBLEY – Manchester United memperlihatkan kesiapan memulai musim ini dengan menjuarai Community Shield setelah membekap Chelsea 3-1 pada pertandingan yang dihelat di Stadion Wembley, Minggu (8/8). Sebaliknya, kekalahan ini membuat Chelsea kian terpuruk menuju upaya mempertahankan gelar Premier League. MU memimpin 1-0 melalui gol Antonio Valencia di menit ke-41 berkat umpan silang matang Paul Scholes kepada Wayne Rooney yang diselesaikan dengan baik oleh sang eksekutor. Valencia bertukar peran menjadi pengumpan yang berbuah gol Javier Hernandez di menit ke-76. Chelsea mencoba mengejar ketertinggalan lewat Salomon Kalou yang menggetarkan gawang Edwin Van der Sar di menit ke-83. Namun, gol Dimitar Berbatov di masa injury time mengubur harapan Chelsea. Pada pertandingan ini, Alex
Ferguson menurunkan Rooney dan Michael Carrick. Dua pemain itu sebelumnya dikabarkan absen. Fabio Da Silva juga tampil dari menit pertama, walau sempat keracunan makanan bersama saudara kembarnya, Rafael. Sedangkan Chelsea masih belum diperkuat Petr Cech, dia digantikan Hilario di bawah mistar gawang. Didier Drogba dibangkucadangkan dan barisan depan diisi Nicolas Anelka yang diapit Salomon Kalou serta Florent Malouda. Chelsea menjalani persiapan pramusim sebelum Community Shield dengan menderita tiga kekalahan beruntun, yakni 1-3 dari Ajax Amsterdam, lalu skor sama 1-2 kontra Eintracht Frankfurt dan Hamburg SV. Sedangkan enam laga pramusim MU lebih menjanjikan dengan tiga kemenangan meyakinkan atas Glasgow Celtic (3-1), MLS All Stars (5-2), dan
League of Ireland XI (7-1). Pada tiga pertandingan lainnya, MU ditundukkan Philadelphia Union (1-0), Kansas City Wizards (1-2), dan Club Deportivo Guadalaraja (2-3). Hasil Community Shield kali ini dipastikan semakin mengkhawatirkan Ancelotti yang mengakui timnya tak siap menghadapi Premier League. Namun, dia tak menampik tetap memunyai harapan meraih gelar. “Tahun lalu kami melakukan yang terbaik dan sekarang kami harus kompetitif di semua kompetisi, tak hanya Premier League dan Liga Champions. Kekalahan jelas mengecewakan tapi kami telah menatap ke depan,” papar Ancelotti seperti dikutip Sportinglife. Tegaskan Dominasi Ajang Community Shield mempertemukan jawara Liga Inggris dan Piala FA. Jika sebuah tim memenangi dua titel tersebut, lawan di Community Shield adalah runner-up Liga Inggris. Seperti halnya tahun ini, saat Chelsea yang menjuarai Liga Inggris dan Piala FA, menghadapi MU sebagai runner-up Liga Inggris. Untuk kelima kalinya kedua tim bentrok di ajang ini. MU
memenangi pertarungan pada 1997, 2007, dan 2010, sedangkan Chelsea pada musim 2000 dan 2009. Duel mereka kerap diakhiri adu penalti seperti terjadi pada 1997, 2007, dan 2009. Tahun lalu, gol Rooney menjelang pertandingan waktu normal bubar menyamakan kedudukan menjadi 2-2 untuk memaksakan perpanjangan waktu. Adu penalti pun harus dilakukan dan Chelsea keluar sebagai pemenang dengan skor 4-1. Gelar tersebut melengkapi pencapaian double winners Chelsea pada musim pertama Carlo Ancelotti di Stamford Bridge. Gelar Piala FA ke-4 tim London Barat itu diraih setelah terakhir kali memenanginya pada 1955, 2000, dan 2005. Newcastle United menjadi PEMENANG COMMUNITY SHIELD Tahun
Juara
Lawan
1999 2000 2001 2002 2003 2004 2005 2006 2007 2008 2009
Arsenal Chelsea Liverpool Arsenal MU Arsenal Chelsea Liverpool MU MU Chelsea
MU MU MU Liverpool Arsenal MU Arsenal Chelsea Chelsea Portsmouth MU
lawan yang dikalahkan Chelsea untuk titel Piala FA pertamanya. Berstatus juara Liga Inggris, Chelsea membungkam Newcastle 3-0. Harus menunggu 45 tahun lamanya, gelar kedua datang melalui kemenangan 2-0 atas MU. Lalu di 2005, dua gol Drogba bersarang ke gawang Arsenal untuk keunggulan 2-1. Chelsea hanya menjadi runner-up di 2007 setelah kalah dari MU dan membalasnya dua tahun kemudian. Secara keseluruhan MU merupakan pengoleksi gelar Community Shield terbanyak, yakni 18 kali memenanginya. Tercatat “Setan Merah” menguasainya pada 1908, 1911, 1952, 1956, 1957, 1965, 1967, 1977, 1983, 1990, 1993, 1994, 1996, 1997, 2003, 2007, 2008, dan 2010. Rtr/AFP/sin/L-3 SUSUNAN PEMAIN CHELSEA Hilario, Ivanovic, Terry, Ferreira (Bruma 79), Cole (Zhirkov 79), Essien, Lampard, Obi Mikel (Drogba 60), Kalou, Anelka (Sturridge 60), Malouda (Benayoun 73) MANCHESTER UNITED Van der Sar, O’Shea, Fabio (Smalling 72), Evans, Vidic, Scholes (Fletcher 79), Carrick (Giggs 79), Ji-sung (Hernandez 46), Valencia, Rooney (Berbatov 46), Owen (Nani 46)
Duo Barcelona Junior Unjuk Gigi BEIJING J - Barcelona meramp pungkan ttur Asia dengan menekuk jawara n jawa Liga Super China, 3-0, di Stadion Beijing Guoan, B Gu Nest, Minggu (8/8). Dua Bird’s Nes B junior Barcelona, pemain tim p ti Roberto dan Nolito, unjuk Sergi Robe S menyarangkan gol. ggigi menya menurunkan Pep Guardiola Gu pemain Barcelona B sebaeenam pem bersama lima pilar tim ggai starterr b di dalamnya ssenior, termasuk ter penggawa baru, Adriano, ditamp bah Lionel b Lione Messi yang kembali kke stadion tempat dia meraih Beijing 2008 eemas Olimpiade Olim Argentina. bersama timnas b ti Menghadapi Guoan, duo BarMengha gigi menceplosccelona B unjuk u tempo tiga menit. kkan gol dalam dal Roberto di menit Pertama oleh P o ke-10 dan Nolito menit ke-13. Ibrahimovic memperbeZlatan Ibra keunggulan jelang pertansar keung dingan berakhir. Tiga partai pemanasan pramusim dimenangi Barca. Setelah menghantam Valerenga 4-2, raksasa Catalan itu menghajar K-League All Stars 5-2. Pada laga perdana tur Asia itu, Messi tampil cemerlang menyumbang dua gol saat tampil 16 menit di la-
pangan. Barca sebelumnya pernah menghadapi Guoan dalam persiapan musim 2007/2008. Giovanni van Bronckhorst, Andres Iniesta dan Ronaldinho memenangkan Barca 3-0. Di Pasadena, California, Real Madrid mengakhiri tur pramusimnya dengan menundukkan Los Angeles Galaxy, 3-2. Skor sama saat mengalahkan klub asal Meksiko, CF America, pada laga perdana uji coba pramusim Madrid. Jika Cristiano Ronaldo menjadi penentu kemenangan Madrid saat menghadapi CF America, gol kemenangan atas LA Galaxy ditentukan lewat kaki Xabi Alonso di menit ke-72. Alonso sukses memanfaatkan bola muntah tendangan Gonzalo Higuain yang dihalau kiper pengganti Josh Saunders. Bertanding di Rose Bowl yang disesaki 89.134 penonton, kemarin, Galaxy sepertinya akan mempermalukan Madrid dengan keunggulan 2-0 melalui dua gol yang disarangkan dalam waktu lima menit. Bek Todd Dunivant berhasil
REUTERS/DAVID GRAY
BARCA MENANG I Pemain muda Barcelona, Sergio Roberto (kiri) mendapat ucapan selamat dari rekannya, Eduard Gracia, usai menjebol gawang Beijing Guoan, di Stadion National, Beijing, Minggu (8/8). memanfaatkan bola yang berasal dari sepak pojok Landon Donovan dan diteruskan tandukan Omar Gonzalez yang menghantam tiang gawang. Bola rebound lantas disepak Dunivant masuk jala Jerzy Dudek di menit ke-40. Galaxy lalu memperbesar keunggulan melalui gol penalti
Donovan lima menit berselang. Wasit menunjuk titik putih akibat tendangan “kung fu” bek Royston Drenthe terhadap gelandang Galaxy, Juninho. Di babak kedua, Jose Mourinho memasukkan Iker Casillas, Ronaldo, dan Alonso. Masuknya Ronaldo menambah daya gedor
Madrid. Dan hasilnya umpan Ronaldo dari sayap kiri dituntaskan Higuain pada menit ke-52. Higuain mencetak gol keduanya 10 menit kemudian, memaksimalkan peluang dari tendangan bebas Ezequiel Garay yang gagal dihalau bek Galaxy. Bola jatuh ke kaki Fernando Gago yang mengumpannya ke Higuain. Madrid akhirnya membalikkan keadaan setelah gol Alonso memastikan kemenangan. Galaxy pun harus puasa kemenangan dalam enam dari tujuh pertandingan terakhir. “Semuanya sempurna untuk tur ini. Kami berlatih dengan baik dan keras. Para pemain bersama selama 24 jam dalam lingkungan sempurna bagi mereka untuk bertumbuh sebagai satu grup. Jelas saya menyukai mental pemain yang tak mau kalah dan mau membalikkan keadaan. Bagi saya babak kedua pertandingan ini fantastis dalam semua aspek,” komentar Mourinho. Pada partai persahabatan berikutnya, Madrid akan menghadapi Bayern Munich di Allianz Arena, Jumat (13/8). Rtr/AFP/sin/L-3
IHSG
DOW JONES*
EKONOMI HANGSENG
DOLLAR AS
EURO*
Senin 9 AGUSTUS 2010
9
2-6 Agustus 2010
MINYAK
EMAS
-0,04%
0,40%
0,54%
-0,02%
0,16%
0,99%
0,47%
3.024,28
10.626,42
21.492,43
Rp8.989,40 per dollar AS
Rp11.833,12 per Euro
81,414 dollar AS per barel
1.191,94 dollar AS per Toz
*Hingga 6/8
10 SAHAM MARGIN TERAKTIF
Pertumbuhan Ekonomi I Ekspansi Kredit Perbankan Akan Memberikan Tekanan
2-6 AGUSTUS 2010
Kode
Volume
Frek
Penutupan
ASII
10.621.800
3.819
INDF
36.731.500
2.570
48.800 4.150
BUMI
75.445.400
2.394
1.660
INCO
40.408.800
2.189
4.325
BMRI
29.731.500
2.060
6.000
BBRI
30.102.500
2.046
9.400
ANTM
33.847.700
1.448
2.200
SMGR
13.139.600
1.401
8.650
AALI
3.210.300
1.229
21.200
ADRO
48.659.800
1.182
2.125
TLKM
21.765.000
1.105
8.400
SUMBER:BEI
Indo Tambangraya Berpeluang Naik 39.000
Saham ITMG Rp38.700 p
38.000
37.000 6
10
15
20
23
28
3
JUL
6
AGS
JAKARTA - Saham pertambangan diproyeksi akan menjadi lokomotif penggerak bursa pada semester kedua ini. Hal itu tidak terlepas dari meningkatnya permintaan akan barang tambang yang diikuti oleh kenaikan harganya. Untuk itu, Indo Tambangraya Megah Tbk (ITMG) menganggarkan belanja modal sebanyak 110 juta dollar AS pada tahun ini. Perseroan menyisihkan sebesar 7,5 juta dollar diantaranya untuk pengembangan Indomindo East Block. “Sedangkan 5.3 juta dollar AS dialokasikan untuk pembangkit listrik Bontang, dan 20,4 juta untuk proyek infrastruktur Trubaindo,” seperti ditulis dalam riset PT Valbury Asia Securities, akhir pekan lalu. Selain itu, perseroan juga akan mengalokasikan 10,5 juta dollar AS untuk peralatan di tambang Td. Mayang. Sementara 20 juta dollar AS lagi digunakan untuk mendukung pengembangan proyek tambang Bharinto, dan 37,3 juta dollar AS untuk inisiasi peningkatan. Pada semester pertama 2010, ITMG mencetak penjualan bersih sebesar 407,51 juta dollar AS, dengan laba bersih mencapai 67,17 juta dollar AS. Perseroan memproduksi 11,2 juta ton batubara dengan target akhir tahun 2010 sebesar 23 juta ton. Target tersebut akan dipenuhi dari kontribusi tambang Bharinto yang ditargetkan mulai berproduksi pada kuartal IV tahun ini sebesar 0,2 juta ton. Pada perdagangan akhir pekan kemarin, saham ITMG ditutup menjadi 38.700 rupiah atau tetap dibandingkan harga sehari sebelumnya. Sementara saham yang ditransaksikan mencapai 259.500 lembar dengan nilai 9,99 miliar rupiah dari 134 kali transaksi. ayi/E-8
STATISTIK
Bergantung Konsumsi Domestik Pertumbuhan ekonomi yang terlalu bergantung pada konsumsi rumah tangga sulit untuk membuat penduduk menjadi produktif.
P
ertumbuhan ekonomi semester I 2010 mencatat hasil yang mengesankan, yaitu melampaui enam persen. Seperti biasanya, dari sisi permintaan, pertumbuhan didominasi oleh konsumsi rumah tangga, sementara di sisi penawaran oleh sektor-sektor yang tidak bisa diperdagangkan (non tradable sectors). Pada semester I-2010, pertumbuhan ekonomi tercatat sebesar 5,9 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu. Pertumbuhan ekonomi selama triwulan II sendiri adalah 6,2 persen secara tahunan dan 2,8 persen secara kuartalan. “Terdapat banyak faktor yang menunjang pertumbuhan ekonomi, tetapi bisa dikelompokkan menjadi dua. Pertama, adalah faktor eksternal, yaitu perbaikan ekonomi global yang mendorong pertumbuhan ekspor dan investasi. Kedua, adalah faktor domestik, yaitu domestic demand yang terjaga,” kata Deputi Neraca dan Analisis Statistik Badan Pusat Statistik (BPS) Slamet Sutomo di Jakarta, belum lama ini. Ekspor pada semester I-2010 tumbuh 17,2 persen secara tahunan. “Komoditas ekspor yang meningkat, antara lain adalah CPO (minyak sawit mentah), karet, kopi, kakao, tebu, gula, dan teh. Sedangkan ekspor produk industri yang meningkat adalah sepatu, pulp, ban mobil, dan sebagainya,” kata Slamet. Sementara investasi yang terekam dalam Pembentukan Modal Tetap Bruto (PMTB) pada semester I 2010 tumbuh 7,9 persen secara tahunan. “Investasi banyak terjadi di bidang konstruksi, misalnya untuk properti, jalan raya, instalasi, dan sebagainya,” ujar Slamet. Akan tetapi, lanjut Slamet, pertumbuhan ekonomi memang lebih didukung faktor domestik terutama konsumsi rumah tang-
Pertumbuhan PDB Menurut Lapangan Usaha (persen) Lapangan Usaha (1) 1. Pertanian, Peternakan, Kehutanan dan Perikanan 2. Pertambangan dan Penggalian 3. Industri Pengolahan 4. Listrik, Gas dan Air Bersih 5. Konstruksi 6. Perdagangan, Hotel dan Restoran 7. Pengangkutan dan Komunikasi 8. Keuangan, Real Estat dan Jasa Perusahaan 9. Jasa-jasa PDB PDB Tanpa Migas
Triw I-2010 Terhadap Triw IV-2009
Triw II-2010 Terhadap Triw I-2010
Triw I-2010 Terhadap Triw I-2009
Triw II-2010 Terhadap Triw II-2009
Semester I-2010 Terhadap Semester I-2009
Sumber Pertumbuhan Triw II-2010 (y-on-y)
(2)
(3)
(4)
(5)
(6)
(7)
18,2
3,4
3,0
3,1
3,0
0,4
-2,3 -0,9 -1,9 -2,4
2,3 2,0 4,8 2,3
3,1 3,7 8,2 7,1
3,8 4,3 4,8 7,2
3,4 4,0 6,4 7,1
0,3 1,1 0,1 0,5
0,1
3,0
9,4
9,6
9,5
1,6
1,5
5,0
11,9
12,9
12,4
1,1
2,3
1,3
5,3
6,1
5,7
0,6
0,2 1,9 2,2
3,7 2,8 2,9
4,6 5,7 6,2
5,3 6,2 6,6
4,9 5,9 6,4
0,5 6,2 -
SUMBER : BPS
ga. Pada semester I-2010, konsumsi rumah tangga tumbuh 4,5 persen secara tahunan. “Struktur PDB (produk domestik bruto) memang lebih banyak didukung oleh konsumsi rumah tangga. Ini karena jumlah penduduk besar. Kalau lebih dari 200 juta penduduk minta makan saja, sudah terbentuk domestic demand,” kata Slamet. Pertumbuhan ekonomi yang terlalu bergantung pada konsumsi rumah tangga, tambah Slamet, sulit untuk membuat penduduk menjadi produktif. “Kalau ingin penduduk berperan dalam menciptakan nilai tambah untuk turun menjadi sektor-sektor ekonomi produktif dengan didukung faktor capital,” kata dia. Oleh karena itu, menurut Slamet, seharusnya PMTB lebih dikedepankan sebagai pendorong pertumbuhan ekonomi. “Ini syarat untuk mencapai pertumbuhan yang lebih tinggi,” ujar dia.
Sementara konsumsi pemerintah pada triwulan II-2010 tercatat mengalami kontraksi sebesar sembilan persen. Pertumbuhan belanja pemerintah semester I 2010 dibandingkan semester I 2009 juga terkontraksi 8,9 persen. “Pola belanja negara memang seperti ini, baru meningkat pada triwulan III. Kami yakin bahwa sebenarnya K/L (kementerian/lembaga negara) ingin realisasi belanja yang lebih tinggi, tetapi mungkin masih ada hambatan. Bisa jadi DIPA (Daftar Isian Pelaksnaan Anggaran) belum disetujui dan sebagainya,” kata Slamet. Sementara di sisi penawaran, kinerja tradable sectors masih kurang menggembirakan. Salah satunya adalah industri pengolahan, yang hanya tumbuh empat persen. “Tingkat pertumbuhan industri manufaktur memang belum cukup, belum mantap. Mung-
kin butuh pertumbuhan sekitar tujuh persen baru kita bisa berharap akan banyak tenaga kerja yang terserap,” tegas Slamet. Peran Bank Pengamat ekonomi A Tony Prasetiantono mengatakan pertumbuhan ekonomi triwulan II2010 yang cukup tinggi tidak lepas dari peranan perbankan. “Pertumbuhan tersebut dipicu oleh ekspansi kredit perbankan yang mencapai 18 persen,” ujar dia. Ke depan, lanjut Tony, pertumbuhan ekonomi diperkirakan bisa lebih terakselerasi. “Pada semester II, ekspansi kredit berpotensi untuk lebih tinggi lagi, sekitar 20 persen. Jika hal ini juga diikuti dengan ekspansi fiskal melalui belanja pemerintah, maka pada semester II akan terjadi pertumbuhan ekonomi yang minimal sama,” papar dia. Dengan kondisi sampai semester I, tambah Tony, maka pertumbuhan ekonomi 2010
sangat mungkin untuk melampaui enam persen. “Overall 2010 pertumbuhan ekonomi kita bisa tembus enam persen, yang berarti lebih tinggi daripada target pemerintah yang sebesar 5,8 persen,” tegas dia. Ekonom BNI, Rosadi TA Montol, mengatakan memang masih dibutuhkan banyak perbaikan agar PMTB dapat menjadi motor penggerak pertumbuhan ekonomi. “Sektor riil kita memang masih melambat, dan memang ini menjadi PR besar bagi pemerintah,” tegas dia. Untuk menggerakkan PMTB, lanjut Rosadi, memang dibutuhkan peranan pemerintah terutama dalam pembangunan infrastruktur. “Saat ini government spending masih belum optimal. Kalau ini bisa digenjot lagi, terutama untuk belanja infrastruktur, maka bisa mencairkan kebuntuan investasi dan mendongrak PDB,” kata dia. aji/E-8
Kurs Transaksi BI (Rp) Mata Uang
Kurs Jual
Kurs Beli
8.222,21
8.138,98
83,23
Euro
11.848,46
11.727,14
121,32
Pound Inggris
145,50
Dollar Australia
^ Spread
14.262,37
14.116,87
Dollar Hong Kong
1.157,43
1.145,78
11,65
Yen Jepang (100)
10.458,51
10.350,16
108,35
Ringgit Malaysia
2.850,75
2.819,52
31,23
Peso Filipina Dollar Singapura
200,16
198,02
2,14
6.647,19
6.574,79
72,40
Baht Thailand Dollar AS
280,58
277,34
3,24
8.987,00
8.897,00
90,00
SUMBER: BANK INDONESIA
6 AGUSTUS 2010
Bursa Global Indeks
2-Ags
6-Ags
IHSG Jakarta
3.058,97
3.060,59
0,05
Frankfurt Dax Index*
6.147,97
6.333,58
3,02
Hang Seng Index
21.304,20 21.603,42
^%
1,40
Singapore Strait Times
3.014,26
2.988,29
-0,86 -0,15
KL Composite Index
1.362,45
1.360,37
Tokyo Nikkei 225
9.557,70
9.637,48
0,83
Shanghai SE A Index
2.796,34
2.750,50
-1,64
Philipine SE Index
3.455,24
3.516,28
1,77
862,42
878,47
1,86
10.465,94 10.674,98
2,00
Stock Exchange of Thai Dow Jones Ind Average* SUMBER: BLOOMBERG
*HINGGA 5/8 DAN 6/8
Sektor “Tradable” Mengalami Pelambatan
P
ertumbuhan ekonomi Indonesia memang masih dalam laju yang relatif cepat. Namun, laju pertumbuhan yang dicapai bukan berarti tanpa catatan. Selain masih terlalu mengandalkan konsumsi rumah tangga, pertumbuhan ekonomi juga ditopang oleh sektor-sektor usaha yang tidak dapat diperdagangkan (non tradable sectors). Sementara sektor tradable, seperti industri pengolahan/manufaktur, seakan masih “mati suri”. Pelambatan industri pengolahan sering kali disebut sebagai fenomena deindustrialisasi. Pada triwulan II-2010, industri pengolahan tumbuh 4,3 persen secara tahunan, lebih baik dibandingkan triwulan I yang
10 BURSA EFEK Pasar Modal » Regulator pasar modal menegaskan penyederhanaan nilai mata uang rupiah atau redenominasi tidak berdampak serius bagi industri pasar modal nasional.
tumbuh 3,7 persen. Akan tetapi, kontribusi industri pengolahan terhadap produk domestik bruto (PDB) menurun dari 25,5 persen menjadi 24,9 persen. “Kalau melihat struktur PDB, maka memang ada indikasi bahwa sektor-sektor tradable (dapat diperdagangkan), terutama industri pengolahan, mengalami pelambatan. Istilahnya, terjadi deindustrialisasi,” tegas pengamat ekonomi dari Universitas Brawijaya, Ahmad Erani Yustika. Di masa lalu, lanjut Erani, kontribusi industri pengolahan terhadap PDB masih dalam kisaran 27-28 persen. “Namun sekarang menurun menjadi sekitar 25 persen. Ini yang menjadi masalah karena kualitas pertumbuhan ekonomi kemudian di-
pertanyakan,” kata dia. Saat ini, tambah Erani, pertumbuhan ekonomi ditopang oleh sektor-sektor non tradable seperti pengangkutan dan komunikasi. Pada triwulan II, sektor pengangkutan dan komunikasi tumbuh 12,9 persen. Namun dengan kontribusi PDB yang hanya 6,2 persen, sektor ini kurang berperan dalam perekonomian. “Oleh karena itu, mengandalkan sektor non tradable untuk mendorong pertumbuhan ekonomi memang menjadi masalah. Penyerapan tenaga kerja juga lebih tinggi di sektor tradable,” kata Erani. Akibat pelambatan sektor tradable, tambah Erani, penyerapan tenaga kerja lebih terkon-
13 EKONOMI INTERNASIONAL Industri Otomotif » Penjualan mobil China diprediksi bakal melambat. Kondisi ini terlihat dari angka kecilnya prosentase kenaikan penjualan mobil yang dicetak SAIC Motor Corp.
sentrasi di usaha informal. “Pada 2009, hampir 65 persen tenaga kerja berada di sektor informal. Hal ini terjadi akibat kemampuan sektor formal, seperti industri pengolahan, yang semakin terbatas dalam menyerap angkatan kerja,” kata dia. Masalah-masalah dalam sektor tradable, menurut Erani, memang cukup kompleks. “Salah satu masalah yang cukup pelik adalah keterbatasan infrastruktur. Industri sulit berkembang jika tidak ada dukungan infrastruktur yang memadai,” kata dia. Akan tetapi, demikian Erani, pembangunan infrastruktur masih mengalami kendala khususnya pembebasan lahan. “Ini menjadi salah satu penyebab
pertumbuhan ekonomi tidak bisa dipacu lebih cepat,” ujar dia. Deputi Menko Perekonomian Bidang Koordinasi Industri dan Perdagangan Edy Putra Irawady mengatakan industri memang mengalami pelambatan sejak 2005. “Sektor industri memang penyumbang PDB terbesar, tetapi sejak 2005 pertumbuhan sektor ini cenderung melambat. Bahkan, tingkat pertumbuhannya berada di bawah pertumbuhan ekonomi,” kata dia. Industri, lanjut Edy, memang rentan terhadap faktor ekternal dan nilai tukar. “Kandungan impor relatif tinggi. Bahkan tidak sedikit pembelian barang dan jasa untuk produksi dan transaksi dalam negeri dinilai dalam dollar AS,” papar dia. aji/E-8
15 SEKTOR RIIL Perdagangan Bebas » Pelaku dunia usaha meminta pemerintah mempercepat negosiasi kerja sama perdagangan bebas bilateral terbatas antara Indonesia dan Pakistan.
10
BURSA EFEK
Senin 9 AGUSTUS 2010 ANALISIS: PERTUMBUHAN volume penjualan yang lebih tinggi mendorong kenaikan proyeksi laba bersih per saham 2010 dan 2011 hingga masing-masing 4,2 persen dan 3 persen. Perseroan menambah kapasitas tambahan produksi.
Mayora Indah Tbk
Rp7.500
Sampoerna Agro Tbk Rp2.675
®
ANALISIS: KINERJA usaha akan membaik didukung dengan perbaikan dari volume penjualan dan harga minyak kelapa sawit mentah. Laba bersih 2010 diperkirakan dapat meningkat 65 persen.
ANALISIS: PENDAPATAN bunga bersih per Juni tumbuh kuat sekitar 25,5 persen dan pertumbuhan kredit cukup tinggi sekitar 22 persen.
Bank Rakyat Indonesia Tbk
Rp9.400
Rp2.275
Rp7.450
Rp9.000
8 Juli
6 Agustus
Target harga » Rp9.500 Danareksa Sekuritas » BELI
BULLS & BEARS Pemodal Cermati Saham Sektor Komoditas JAKARTA – Investor domestik pada perdagangan saham awal pekan ini perlu mencermati faktor global. Pasar saham di dunia tampaknya masih rentan setelah l akhir pekan lalu tertekan oleh keluarnya laporan data ekonomi yang lebih buruk. Pelemahan beberapa data penting ekonomi Amerika Serip kat (AS) diperkirakan masih membayangi laju indeks di bursa regional, termasuk pula Indonesia, sehingga kinerja bursa domestik pada hari ini masih akan terkonsolidasi. Namun, seluruh investor akan mencermati langkah bank sentral AS, Federal Reserve, yang akan menyediakan dorongan bagi pasar. Pada Selasa nanti, The Fed akan melakukan pertemuan untuk menentukan kebijakan pelonggaran moneter. Sementara dari Eropa, lonjakan produksi industrial kuartal kedua Jerman dan pertumbuhan moderat GDP semester pertama Italia memunculkan harapan positif terhadap pemulihan ekonomi benua biru. Kinerja Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diperkirakan bergerak konsolidasi pada level support di angka 3.046, dan resistance di posisi 3.077. ”Kemungkinan untuk menguat cukup besar, mengingat pertumbuhan ekonomi semester pertama tumbuh di atas ekspektasi dan menjadi katalis positif bagi sentimen pasar,” ujar Purwoko Sartono, analis Panin Sekuritas di Jakarta, akhir pekan lalu. Analis Valbury Asia Securities Krisna Dwi Setiawan merekomendasikan investor mengoleksi saham-saham komoditas seiring besarnya kebutuhan komoditas di pasar global. Pada sepekan lalu, IHSG tercatat melemah 0,28 persen ke level 3.060,59 poin. Hal ini dipicu oleh kekhawatiran laju inflasi tinggi maupun aksi jual investor asing. Aktivitas perdagangan saham masih berlangsung moderat. Volume transaksi rata-rata mencapai 3,51 miliar lembar saham senilai 3,40 triliun rupiah. ayi/Ant/E-1
8 Juli
6 Agustus
Target harga » Rp3.200 BNI Securities » BELI
8 Juli
6 Agustus
Target harga » Rp10.700 Samuel Sekuritas Indonesia » BELI
Bisnis Ekuitas I Regulator Diminta Buat Cetak Biru Industri Sekuritas
Isu Redenominasi
Dominasi Asing Bisa Ancam Broker Lokal
Pasar Modal Terimbas Positif
Serbuan broker asing semakin nyata dan berpotensi mengancam pemain lokal. Bapepam perlu melindungi sekuritas nasional. BANDUNG – Masuknya investor perusahaan efek asing ke pasar domestik dikhawatirkan bisa mengancam broker-broker lokal. Regulator diminta untuk membuat blueprint atau cetak biru yang jelas untuk memberikan perlindungan perusahaan efek lokal. Dengan kekuatan modal dan jaringan global yang lebih besar, broker-broker asing saat ini tampak semakin dominan dalam aktivitas bisnis ekuitas di bursa Indonesia. Berdasarkan total nilai transaksi harian di BEI saat ini, dari 10 besar broker yang mencatat transaksi tertinggi, delapan di antaranya merupakan broker asing. Diperkirakan dominasi asing ini akan semakin kuat seiring dengan derasnya aliran dana asing ke pasar domestik. Pasalnya, dana-dana asing tentu saja akan masuk melalui broker asing. Ini cukup meresahkan, apalagi jika broker asing menangani penjaminan emisi baik saham maupun obligasi sendiri dengan leluasa. “Ini tentu tidak sehat, di China saja untuk broker asing kalau mereka mau melakukan penjaminan emisi, porsi mereka dibatasi maksimum
30 persen, kalau di kita tidak ada batasannya,” kata Direktur Utama Kresna Graha Securindo Michael Steven. Karena itu, Bapepam-LK perlu membuat aturan yang tegas agar pemain lokal ke depannya tidak menjadi pemain pinggiran saja di industri pasar modal domestik. Pasalnya, liberalisasi pasar bukan berarti harus melepaskan peran pemerintah. Dalam hal ini Bapepam-LK perlu mengatur kompetisi antara pemain lokal dan asing. “Kita ingin regulator membuat blueprint yang jelas, peran seperti apa yang diinginkan pemerintah bagi pemain lokal,” ujarnya di Bandung, Sabtu (7/6). Untuk membangun industri pasar modal dengan fundamental yang baik, Indonesia harus memunyai pemain-pemain lokal yang kuat. Sehingga, pasar modal Indonesia tidak hanya bergantung dengan broker asing. Menurutnya, sangat berisiko bagi pasar modal domestik bila aset-aset di pasar modal domestik justru dikuasai investor asing. Hal ini bisa membuat fundamental bursa domestik menjadi relatif lebih rentan. Pada saat terjadi krisis, keluarnya modal asing
10 BROKER NILAI TRANSAKSI TERTINGGI SEMESTER I 2010 (DALAM RIBUAN RUPIAH) NO
KODE
NAMA BROKER
AKUMULASI
1
YU
CIMB Securities Indonesia
46.893.638.010
2
ZP
KIM ENG SECURITIES
43.457.865.902
3
CS
CREDIT SUISSE SECURITIES IND
37.901.656.204
4
YP
eTRADING SECURITIES
37.296.854.153
5
DB
DEUTSCHE SECURITIES INDONESIA
32.814.725.231
6
KZ
CLSA INDONESIA
32.358.812.716
7
PD
INDO PREMIER SECURITIES
31.639.338.943
8
AK
UBS SECURITIES INDONESIA
27.829.024.259
9
DR
OSK NUSADANA SECURITIES
27.262.499.540
10
OD
DANAREKSA SEKURITAS
25.738.918.759
SUMBER : BURSA EFEK INDONESIA
(capital outflow) berpotensi bursa domestik tertekan terpuruk. Minat Tinggi Seperti diketahui, investor global, termasuk bank investasi atau perusahaan sekuritas asing, saat ini mulai kian mengincar bisnis ekuitas di pasar modal Indonesia. Selain prospek fundamental pertumbuhan ekonomi nasional yang membaik, bursa Indonesia mencatat kinerja salah satu terbaik di dunia dalam beberapa tahun terakhir ini. Sejumlah broker asing secara langsung sudah menyatakan minat kepada otoritas bursa untuk masuk ke bursa Indonesia. “Saat ini ada beberapa perusahaan ekuitas dari Amerika Serikat (AS), Jepang, Australia dan Asia Tenggara yang berminat untuk bergabung menjadi Anggota Bursa,” ungkap Ito Warsito, Direktur Utama BEI, Rabu (4/8).
Pekan lalu, Citigroup Securities secara resmi tercatat sebagai anggota bursa baru di BEI. Broker asal AS ini menargetkan menjadi masuk dalam tiga besar dengan nilai transaksi tertinggi dalam dua tahun ke depan. Langkah Citigroup ini tampaknya akan segera diikuti oleh Goldman Sachs. Akhir pekan lalu, Direktur Perdangangan dan Pengaturan Keanggotaan Bursa Wan Wei Yiong menyampaikan Goldman Sachs juga menyatakan tertarik menjadi salah satu anggota bursa Indonesia. Selain itu, ada tiga broker asing lainnya yang juga berminat masuk ke Indonesia. Mereka adalah Morgan Stanley Asia Indonesia, Daiwa Securities, dan Commentwealth Securities. Hingga saat ini perusahaan ketiga perusahaan tersebut sedang mengajukan proses izin di BapepamLK. hps/E-1
ANTARA/BIRO RIAU
TETAP PROSPEKTIF l Petani menyusun tumpukan tandan buah segar (TBS) sawit di Tanjung, Kampar, Riau, beberapa waktu lalu. Saham komoditas tetap prospektif seiring besarnya kebutuhan komoditas di dunia.
» AS Melemah
PORTOFOLIO Everbright “Oversubscribed” hingga 17 Kali BEIJING – Penawaran umum saham perdana atau initial public offering (IPO) Bank Everbright di China mengalami kelebihan minat beli hingga 17 kali pada penawaran awal bagi porsi investor institusi. Everbright menargetkan meraup dana segar dari IPO hampir tiga miliar dollar AS atau sekitar 30 triliun rupiah. Perseroan akan masuk bursa di Shanghai Stock Exchange pada 18 Agustus 2010. Sedikit lebih dari separo saham yang tercatat disediakan bagi investor institusi dan sisanya kepada investor strategis. Porsi investor strategi untuk IPO yang bisa menjadi terbesar kedua di China tahun ini hampir mengalami kelebihan minat beli hampir tujuh kali. Bank itu menetapkan harga penawaran saham perdana sekitar 3 – 3,3 yuan atau sekitar 0,44 – 0,49 dollar AS per lembarnya. Everbright tidak mau berkomentar secara langsung terhadap target kisaran harga tersebut yang akan diumumkan pada akhir pekan ini. “Terhadap harga IPO ini, kita akan melihat penawaran. Ini memastikan bahwa investor dapat membagikan nilai investasi Bank Everbright” kata Presiden Direktur Everbright, Tang Shuangning. Rtr/E-1
AFP/SPENCER PLATT
Pialang mencermati monitor pergerakan indeks saham di lantai New York Stock Exchange pada akhir perdagangan Jumat » (6/8) di Kota New York, AS. Bursa Wall Street ditutup melemah 0,2 persen seiring laporan data ekonomi yang menunjukkan tingkat pengangguran di AS yang tetap tinggi sehingga pemulihan ekonomi global lebih lambat dari ekspektasi sebelumnya. Faktor ini diperkirakan akan berimbas ke bursa regional maupun lokal.
JAKARTA – Regulator pasar modal menegaskan penyederhanaan nilai mata uang rupiah atau redominasi tidak berdampak serius bagi industri pasar modal nasional. Penerapan kebijakan tersebut nanti diperkirakan memberikan dampak penghematan atau efisiensi yang cukup signifikan bagi pasar modal, khususnya emiten. Pasalnya, dari sisi akuntansi hal tersebut akan menyederhanakan laporan keuangan yang disampaikan emiten yaitu jumlah digit yang tertulis bisa lebih sedikit. “Itu ide bagus karena bisa banyak penghematan yang disebabkan dari redenominasi ini,” ujar Ketua Badan Pengawas Pasar Modal dan Lembaga Keuangan (Bapepam-LK) Fuad Rahmany di Jakarta, Jumat (6/8). Dampak psikologis yang dikhawatirkan sejumlah pengamat dinilai tidak akan terjadi di pasar modal. Apalagi kalau Bank Indonesia (BI) melakukan sosialisasi secara menyeluruh, dampak psikologis tersebut diperkirakan tidak akan terjadi. “Pengaruhnya bagi pasar modal kita tentu bagus. Untuk psikologis investor asing, wacana itu bagus sekali,” jelas Fuad. Sebelumnya, Bank Indonesia (BI) menyampaikan wacana redominasi rupiah. Satuan nominal rupiah untuk nilai 1.000 rupiah akan disederhanakan menjadi satu rupiah. BI menilai ini merupakan salah satu cara untuk memperkuat nilai tukar mata uang rupiah terhadap mata uang asing. Pekan lalu, pengamat pasar modal Haryajid Ramelan mengatakan redominasi rupiah tersebut dinilai tidak akan berpengaruh signifikan terhadap pasar modal domestik. Meskipun pasar sempat merespons negatif masalah ini, hal itu lebih disebabkan efek keterkejutan pelaku pasar dan masih minimnya sosialisasi. Wacana redominasi sempat sedikit mengguncang aktivitas perdangangan saham di lantai bursa pada perdagangan awal pekan lalu. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mengalami koreksi tajam sebesar 2,78 persen pada Senin (2/8) dan membawa IHSG kembali di bawah level 3.000 poin. “Tetapi tampaknya investor mulai menyadari bahwa dampak dari investor redominasi itu tidak signifkan. Investor lebih mengkhawatirkan laju inflasi tinggi. Namun mereka masih melihat pertumbuhan ekonomi Indonesia masih positif,” ujar Haryajid. Direktur Utama Bursa Efek Indonesia, Ito Warsito, juga menilai wacana redenominasi bukan isu penting yang harus dikhawatirkan pelaku pasar. Kepanikan yang terjadi pekan lalu tampak pada investor ritel saja. “Sebagian besar investor lebih bersikap rasional dengan melihat fundamental serta pertumbuhan ekonomi dalam negeri masih positif,” ujar Ito. hps/E-1
IPO BUMN Pupuk Diprioritaskan JAKARTA – Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) akan memulai wacana untuk memprivatisasi perusahaan pelat merah dari sektor pupuk. Sejumlah BUMN pupuk akan melepas saham perdana ke publik pada 2011. Hal tersebut disampaikan Menteri BUMN Mustafa Abubakar terkait rencana penawaran umum saham perdana atau initial public offering (IPO) sejumlah BUMN. ”Yang IPO sekitar tujuh perusahaan pada 2011, perusahaan-perusahaan tersebut masih dievaluasi, tapi yang utama sektor pupuk,” jelas Mustafa pada acara BUMN Award di Jakarta, akhir pekan lalu. Saat ini, perusahaan pupuk yang tercatat milik pemerintah di antaranya adalah Pupuk Kaltim, Pupuk Sriwijaya, dan Pupuk Iskandar Muda. Selain BUMN pupuk, perusahaan pelat merah yang berencana mencatatkan saham di bursa adalah Perkebunan Nusantara (PTPN), Perhutani, dan Jasa Konstruksi. Namun, khusus untuk PTPN, pemerintah menginginkan agar dibentuk perusahaan induk (holding) terlebih dahulu sebelum pencatatan saham. ”PTPN I, II, III dibentuk holding dulu. Dan hanya yang layak bisa (ditawarkan) ke publik,” katanya. Selain mekanisme IPO, pemerintah juga merencanakan bentuk privatisasi lain dari beberapa BUMN seperti penjualan kepada investor strategis (strategic sales), atau divestasi seluruh saham, serta likuidasi. hps/E-1
Sosialisasi Pemodal
BEI Genjot Calon Investor dari Kampus JAKARTA – Kalangan mahasiswa dinilai semakin menjadi lahan potensial untuk menjadi investor di pasar saham domestik. Karenanya, Bursa Efek Indonesia (BEI) akan semakin meningkatkan pengembangan pojok bursa di kampus-kampus untuk menggalang mahasiswa sebagai calon investor. Saat ini tak kurang dari 60 perguruan tinggi di Indonesia telah memiliki pojok bursa hasil kerja sama Bursa Efek Indonesia (BEI), perguruan tinggi (PT), dan perusahaan sekuritas. Langkah ini awalnya diambil BEI untuk lebih mengenalkan instrumen investasi di pasar modal kepada
dunia akademisi. “Namun ternyata antusiasme mahasiswa lebih dari sekadar itu, mereka bukan hanya ingin mengenal lebih dekat, tetapi juga tertarik untuk berinvestasi secara langsung,” ungkap Friderica Widyasari Dewi, Direktur Pengembangan BEI di Jakarta, Minggu (8/9). Selama semester pertama 2010, sudah ada sekitar lima perguruan tinggi (PT) baru yang memiliki pojok bursa. Jumlah ini masih akan terus bertambah seiring adanya sekitar tujuh PT lagi yang masuk ke dalam target BEI. “Itu artinya kita telah me-
milik rekening lampaui target terbanyak hingga awal yang sediakini. nya hanya menargetkan sekitar 10 Galeri Investasi perguruan tinggi, ” Menyadari pojelas Friderica. tensi tersebut, Salah satu poKresna Securities jok BEI yang diniakhir pekan lalu lai cukup berhasil juga membuka adalah UniversiKORAN JAKARTA/HOTMAN galeri investasi tas Sangga Buana sekaligus pojok YPKP, Bandung. Michael Steven bursa di kampus Setiap bulannya, Sekolah Bisnis & pojok bursa itu dikunjungi 150 orang mahasiswa Manajemen Institut Teknologi dengan rata-rata nilai transaksi Bandung (SBM ITB). “Kami berharap pojok bursa mencapai 11 miliar rupiah per bulan. Karena itu, pojok bursa ini dapat memberikan edukasi YKPP juga tercatat sebagai pe- tentang pasar modal bagi ka-
langan mahasiswa, syukur-syukur jika nantinya mereka juga tertarik untuk menjadi praktisi di pasar modal,” ujar Michael Steven, Direktur Utama Kresna Securities, dalam acara peresmian Financial Trading Center for SBM ITB di Bandung. Untuk itu, Kresna juga memberikan batasan minimal investasi yang lebih rendah daripada nasabah biasa pada umumnya. Nilai pembukaan rekening awal bagi mahasiswa hanya dipatok sebesar 2,5 juta rupiah atau lebih kecil dari pembukaan rekening normal pada umumnya, yakni sebanyak 10 juta rupiah. ayi/E-1
KORAN JAKARTA
KORPORASI
®
Pertanian
Pertambangan
Industri Dasar
Aneka Industri
338,02
2.316,30
849,28
2.340,13
1,03%
8,23% 2 Agustus
6 Agustus
2 Agustus
Konsumsi 835,47
Properti 168,35
1.003,21
977,53 169,21
328,95
1.814,51
1.676,52
-1,63%
-2,68%
6 Agustus
2 Agustus
6 Agustus
2 Agustus
0,51%
-2,56% 6 Agustus
2 Agustus
6 Agustus
Sektor Konsumer I Kinerja Unilever Didukung Penurunan Tarif Pajak
Sampai Juni 2010, Unilever telah membelanjakan dana 529,4 miliar rupiah. Perseroan berniat menghabiskan belanja modal hingga satu triliun rupiah guna menambah kapasitas produksi.
WAKTU
EMITEN
9 Agustus 2010
AGENDA
PT Latinusa Tbk
Paparan publik
BW Plantation Serap 71% Capex JAKARTA – Perusahaan perkebunan, PT BW Plantations Tbk, telah menghabiskan belanja modal (capex) semester I tahun ini sebesar 22 juta – 25 juta dollar AS atau 71,04 persen dari belanja modal tahun ini senilai 35 juta dollar AS. Capex tersebut digunakan perseroan untuk menanam lahan baru seluas 4.600 hektar. Direktur BW Plantation Iman Faturachman mengatakan dari target penanaman lahan baru tahun ini seluas 10.500 hektare (ha), perseroan telah melakukan penaman seluas 4.600 ha. “Penanaman lahan baru tersebut, telah menyerap sebagian besar belanja modal 2010,” katanya, baru-baru ini. Sisa belanja modal tersebut, menurut Imam, akan digunakan perseroan untuk penanaman dan juga pembangunan pabrik baru di Kalimantan Tengah. Pabrik berkapasitas 30 – 45 ton per jam itu memiliki nilai investasi 7 juta dollar AS. Pembangunan pabrik untuk anak perusahaan PT Adhyaksa Darmasatya itu akan dilakukan akhir tahun ini. “Perseroan berharap pabrik baru tersebut akan selesai pada kuartal III tahun 2011,” tuturnya. Perseroan juga merencanakan untuk membangun pabrik lain yaitu di wilayah Kalimantan Timur dengan kapasitas 60 ton per jam. wen/E-7 DOK KORAN JAKARTA
CAPEX NAIK I Petugas membantu mencari barang yang dibutuhkan konsumen di sebuah toko swalayan di Jakarta, beberapa waktu lalu. PT Unilever Indonesia Tbk tahun ini mengalokasikan belanja modal (Capex) hingga satu triliun rupiah. Capex yang nilainya lebih besar dari tahun lalu tersebut akan dipergunakan untuk meningkatkan kapasitas produksi pabriknya tahun ini.
Kinerja PT Unilever Indonesia Tbk (miliar rupiah) Keterangan
Semester I 2010
Semester I 2009
Pertumbuhan (%)
Pendapatan
9.922
8.955
10,79
Beban Penjualan
4.787
4.654
2,85
Laba Kotor
5.135
4.300
19,4
Laba Usaha
2.360
2.070
13,89
Laba Sebelum Pajak
2.368
2.092
13,19
Laba Bersih
1.770
1.495
18,39
Sumber: Laporan Keuangan Publikasi
dan es krim yang menguasai 14 merek. “Kami akan terus meluncurkan berbagai produk baru di semua lini hingga akhir tahun,” katanya. Dia tetap optimistis bahwa penjualan perseroan akan bisa tumbuh hingga 10 persen setiap tahunnya. Seluruh kebutuhan dana untuk rencana ekspansi tersebut
akan didanai dari kas internal perseroan. Menurut Sancoyo, posisi kas perseroan masih sangat kuat untuk mendanai ekspansi tersebut. ”Sampai akhir Juni 2010, kami masih punya posisi kas dan setara kas hingga dua triliun rupiah,” jelasnya. Penurunan Tarif Pajak Selain adanya peningkat-
an permintaan, Sancoyo mengaku peningkatan kinerja perseroan tahun ini akan berasal a dari penurunan tarif pajak pendapatan. p Sesuai dengan ketentuan UU Perpajakan, tarif Pajak PenghaP silan (PPh) untuk perusahaan s masuk bursa yang mendapat m insentif pajak di 2010 turun i hingga 3 persen. “Kalau tahun h lalu kami dikenai tarif PPh 28 l persen, maka tahun ini cuma p 25 2 persen,” katanya. Penurunan tarif ini telah menjadi penggerak utama m naiknya laba bersih perseroan hingga 18,39 persen di semester pertama 2010 menjadi 1,77 triliun rupiah. Di saat yang sama, pendapatan perseroan hanya tumbuh 10,79 persen menjadi 9,92 triliun rupiah. Meski pendapatan Unilever naik lebih dari 10 persen, beban PPh perseroan di semester pertama 2010 hanya sekitar 598,9 miliar rupiah atau ham-
pir sama dengan beban pajak di semester pertama 2009 sebesar 597,3 miliar rupiah. Selain adanya penurunan tarif pajak, jelas Sancoyo, Unilever juga diuntungkan dari penurunan harga bahan bakunya. Perseroan diuntungkan dari penguatan nilai tukar rupiah karena sebagian besar bahan bakunya impor. Analis Reliance Securities Andrew Sihar Siahaan menilai prospek Unilever hingga akhir tahun ini masih sangat baik seiring dengan tetap tingginya permintaan domestik. Apalagi, Unilever telah terbukti bisa menjaga pangsa pasarnya sejak lama. “Sama seperti perusahaan consumer goods lainnya yang lebih banyak berorientasi ke pasar dalam negeri, mereka tidak akan terpengaruh oleh ketidakpastian ekonomi global,” katanya dalam risetnya pekan lalu. nse/E-7
Target Emiten Konstruksi Tahun ini Konservatif kami harapkan pendapatan bisa mencapai 2,6 triliun rupiah atau naik dua kali lipat dibandingkan realisasi semester pertama 2010,” katanya, di akhir pekan lalu. Dia optimistis kinerja Truba akan jauh lebih baik di semester kedua 2010 dibandingkan semester pertama. Tren ini sudah mulai terlihat dari naiknya pendapatan di triwulan kedua 2010 hingga 26 persen, dari 585 miliar rupiah di triwulan pertama 2010 menjadi 740 miliar rupiah. “Kami optimistis bisa mencapai target hingga akhir tahun ini, setelah melihat adanya tren peningkatan,” katanya. Apalagi, perseroan juga telah berhasil melampaui target dari sisi perolehan kontrak baru di 2010. Truba telah mendapatkan kontrak baru sebesar 115 juta
« Sampai akhir tahun 2010, kami harapkan pendapatan bisa mencapai 2,6 triliun rupiah.
»
Gamala S Katoppo SEKRETARIS PERUSAHAAN TRUBA
dollar AS pada semester pertama 2010. Perolehan kontrak itu melampui target kontrak perseroan tahun ini sebesar 100 juta dollar AS. Sehingga total kontrak yang sudah dipegang perseroaan telah mencapai 600 juta dollar AS. Gamala memaparkan kontrak yang dikantongi perseroan saat ini berasal dari Chevron sebesar 98,9 juta dollar AS, dan 16 juta dollar AS untuk kon-
trak pertambangan batu bara. Manajemen saat ini masih menunggu tambahan kontrak dari sejumlah proyek yang tendernya tengah diikuti. Proses Tender Beberapa kontrak yang saat ini masih dalam proses tender adalah pembangunan pembangkit listrik tenaga uap (PLTU) di Kuala Tanjung dengan PT Perusahaan Listrik Negara (PLN). Kontrak tersebut, menurut Gamala, sangat bergantung dari PLN. Jika kontrak itu bisa segera terealisasi, maka kontribusinya akan mencapai 50 persen terhadap pendapatan perseroan. Sementara kontrak lain yang tengah dibidik, antara lain pengerjaan minyak dan gas serta pertambangan. Menu-
rut dia, tahun ini, pendapatan perseroan masih belum mengalami pertumbuhan berarti. Perolehan kontrak yang ada, lanjutnya, tidak terlalu berkontribusi besar terhadap pendapatan perseroan tahun ini. Sebelumnya, kinerja Truba memang sedikit terhambat dengan masalah likuiditas yang dihadapi perseroan akibat terlambatnya sejumlah tagihan. Namun, analis Pefindo Rifan Firmansyah menilai Truba telah berhasil menyelesaikan masalah likuiditas tersebut setelah perseroan melunasi obligasi senilai 200 miliar rupiah yang jatuh tempo Juli 2010. “Kami telah mencabut status ‘credit watch’ dengan implikasi negatif dari Truba,” katanya beberapa waktu lalu. nse/E-7
» Rekrut Pilot
KORAN JAKARTA/M FACHRI
»
Siswa sekolah penerbang Bali Internasional Flight Academy (BIFA) angkatan II melepaskan kegembiraan dengan melemparkan topi usai mengikuti wisuda kelulusan di Buleleng, Bali, Sabtu (7/8). PT Garuda Indonesia berencana merekrut sebanyak 120 pilot dari 400 pilot yang dibutuhkan hingga tahun 2014 untuk mengawaki pesawat miliknya.
BUMN Sekuritas Bantu Jasa Marga JAKARTA - Perusahaan operator jalan tol, PT Jasa Marga Tbk, menunjuk tiga badan usaha milik negara (BUMN) sekuritas sebagai penjamin emisi untuk penerbitan obligasi sebesar 1,5 triliun rupiah pada akhir tahun ini. Direktur Keuangan Jasa Marga Reynaldi Hermansyah mengatakan perseroan akan bekerja sama dengan ketiga perusahaan sekuritas milik BUMN, yakni PT Bahana Securities, PT Danareksa Sekuritas, dan PT Mandiri Sekuritas untuk menerbitkan obligasi sebesar 1,5 triliun rupiah. Dia menjelaskan surat utang jangka panjang tersebut diterbitkan untuk melunasi sejumlah utang perseroan, antara lain obligasi senilai 650 miliar rupiah yang jatuh tempo tahun ini. Selain itu, dana hasil obligasi tersebut akan digunakan perseroan untuk melunasi sebagian pinjaman bank. Untuk kinerja tahun ini, dia menambahkan, perseroan menargetkan pendapatan senilai 4,2 triliun rupiah atau naik sebesar 16,7 persen dari periode sama tahun lalu senilai 3,6 triliun rupiah. Dia juga optimistis perseroan pada akhir tahun ini akan dapat menyelesaikan dua ruas tol, yakni Semarang-Ungaran dari total ruas tol Semarang-Solo dan seksi satu dari ruas Surabaya-Mojokerto. “Ruas itu akan mulai memberi tambahan pendapatan konsolidasi tahun depan. Untuk ruas Bogor Outer Ring Road (BORR) sudah mulai penuh tahun ini, sehingga akan menambah kontribusi pendapatan,” paparnya. wen/E-7
AA EX EXT: 111, 112 H HAARRGG FA FAX: +62-21-315.4601 M M U U iklan@koran-jakarta.com ik M M U U HOTLINE: 021-315.2550 HO
BW FC BW FC BW FC
28.000/mmk 38.000/mmk 32.000/mmk 40.000/mmk 17.000/mmk 32.000/mmk
LELANG
BW
9.000/mmk
EKSPOSURE
BW FC
2.000.000/kavling 3.000.000/kavling
BANNER HALAMAN 1
FC
52.000/mmk
CENTER SPREAD
BW FC
35.000/mmk 40.000/mmk
FC
9.000.000/Kav/Ins
BW FC BW FC
34.000/mmk 52.000/mmk 10.000/mmk 15.000/mmk
BW
21.000/baris
BW
25.000/mmk
BW
100.000/kavling
DISPLAY Y
Kinerja Usaha
Pendapatan Pembiayaan Konsumen Turun JAKARTA – Pendapatan pembiayaan konsumen dari PT Wahana Ottomultiartha Tbk (WOM) dan PT Adira Multifinance Tbk (Adira), selama semester satu tahun ini turun masing-masing 30,09 persen dan 24,32 persen. Turunnya pendapatan pembiayaan itu diperkirakan analis akibat persaingan ketat. Presiden WOM Suwandi Wiratno mengatakan kenaikan pendapatan semester I-2010 sebesar 708,85 miliar rupiah atau naik 4,1 persen dari periode sama tahun lalu senilai 680,502 miliar rupiah tidak dibarengi dengan pendapatan pembi-
6 Agustus
JENDELA
Proyeksi Bisnis
JAKARTA – PT Truba Alam Manunggal Engineering Tbk hanya menargetkan pendapatan sepanjang tahun 2010 sebesar 2,6 triliun rupiah atau turun 3,7 persen dibandingkan pendapatan tahun 2009 sebesar 2,7 triliun rupiah. Perusahaan konstruksi ini memilih konservatif dalam target setelah melihat rendahnya realisasi di semester pertama 2010. Sekretaris Perusahaan Truba Gamala S Katoppo mengungkapkan pendapatan perseroan turun hingga 15 persen di semester pertama 2010, yakni dari 1,564 triliun rupiah semester pertama 2009 menjadi 1,325 triliun rupiah. Sedangkan laba bersih turun 73 persen menjadi 23 miliar rupiah. “Sampai akhir tahun 2010,
2 Agustus
DATA&AGENDA
Produsen Lux Tambah Kapasitas
JAKARTA – PT Unilever Indonesia Tbk terus meningkatkan kapasitas produksinya. Perusahaan barang-barang konsumsi (consumer goods) ini mengalokasikan belanja modal (capex) hingga satu triliun rupiah untuk peningkatan kapasitas pabriknya tahun ini. Capex tersebut naik dibandingkan tahun lalu yang hanya sekitar 700 miliar rupiah. Sekretaris Perusahaan Unilever Sancoyo Antarikso mengungkapkan perseroan telah menghabiskan belanja modal sebesar 529,4 miliar rupiah hingga akhir Juni 2010. Produsen, antara lain sabun Lux, Rinso, Sunsilk ini berkomitmen untuk menggelontorkan dana 477,8 miliar rupiah lagi hingga akhir tahun ini. ”Itu akan kami gunakan untuk pembelian aktiva tetap seperti mesin-mesin untuk meningkatkan kapasitas di kedua lokasi pabrik kami di Cikarang (Bekasi) dan Rungkut (Surabaya),” katanya, akhir pekan lalu. Secara umum, jelasnya, peningkatan kapasitas pabrik tersebut akan dilakukan merata untuk berbagai produk perseroan. Hal ini didorong oleh tingginya pertumbuhan permintaan terhadap produk Unilever yang bisa di atas 10 persen per tahun. Menurutnya, Unilever akan tetap mengandalkan dua lini bisnisnya yakni home and personal care dengan 18 merek dan berkontribusi sekitar 76 persen terhadap penjualan. Sisanya, berasal dari bisnis makanan
11
Senin 9 AGUSTUS 2010
terbukaan informasi ayaan konsumen. di akhir pekan. Pendapatan Dia menambahkan dari pembiayaan perseroan juga tidak konsumen hanya memunyai pendapatsebesar 243,695 an pembiyaan konmiliar rupiah atau sumen yang melebihi turun 30,09 persen 10 persen dari jumlah dibandingkan pependapatan kepada riode sama tahun satu konsumen saja. lalu senilai 348,63 Meski demikian, miliar rupiah. DOK hingga semester I “Hingga saat ini, kami tidak me- Suwandi Wiratno tahun ini, perseroan mampu mencatatkan miliki pendapatan laba bersih senilai pembiayaan konsumen yang diperoleh dari pi- 85,204 miliar rupiah atau mehak yang memunyai hubungan lonjak 695,62 persen dari peistimewa,” katanya dalam ke- riode sama tahun lalu sebesar
10,709 miliar rupiah. Pendapatan Adira Sementara itu, Adira mencatatkan pendapatan semester I tahun tahun ini senilai 1,78 triliun rupiah atau turun 3,09 persen dibanding periode sama tahun lalu senilai 1,84 triliun rupiah. Penurunan pendapatan tersebut didorong oleh menurunnya sektor pembiayaan konsumen pada semester I tahun ini yang hanya senilai 1,005 triliun rupiah atau turun 24,32 persen dibandingkan periode sama tahun lalu senilai 1,33 tri-
liun rupiah. Walaupun pendapatan turun, perseroan pada semester satu ini masih mampu meraih laba bersih senilai 710,62 miliar rupiah atau naik 21,59 persen dari periode sama tahun lalu senilai 584,43 miliar rupiah. Analis Sinarmas Sekuritas Alfiansyah memperkirakan penurunan pendapatan dari sektor pembiayaan tersebut disebabkan ketatnya persaingan di jasa pembiayaan saat ini. “Banyaknya perusahaan pembiayaan tentunya akan membuat persaingan di industri ini semakin ketat,” ujarnya. wen/E-7
ADVERTORIAL LAPORAN KEUANGAN
KUPING
COVER EKONOMI COVER RONA
ISLAND AD OBITUARI BARIS KOLOM BARIS FOTO
KHUSUS PROPERTI & OTOMOTIF
12
DATA EFEK & ASURANSI
Senin 9 AGUSTUS 2010
KORAN JAKARTA
®
PERDAGANGAN SAHAM DAN OBLIGASI DI BURSA EFEK INDONESIA 2 AGUSTUS - 6 AGUSTUS 2010 SAHAM INDEKS LQ-45 Kode
SAHAM UNTUNG TERBESAR
Nama Saham
AALI
Astra Agro Lestari Tbk
ADRO
Adaro Energy Tbk.
Tertinggi Terendah
ANTM Aneka Tambang (Persero) Tbk ASII
Astra International Tbk
ASRI
Alam Sutera Realty Tbk.
Naik/Turun (Rp)
6-Agustus
Kode
Nama Saham
6-Agustus
Naik/Turun (%)
Rata-rata Volume
Rata-rata Nilai
350
21.200
NIPS
Nipress Tbk
1.800
27,22%
900
1.466.000
1
2.025
75
2.125
DUTI
Duta Pertiwi Tbk
1.600
25,00%
111.900
170.257.000
21
2.100
100
2.200
LMSH Lionmesh Prima Tbk.
3.500
20,00%
200
560.000
0
49.150
48.100
50
48.800
TFCO Tifico Fiber Indonesia Tbk.
340
19,12%
2.900
871.000
1
205
199
-5
200
PICO
Pelangi Indah Canindo Tbk
225
16,44%
9.000
1.665.000
0
21.450
20.700
2.125 2.225
BBCA
Bank Central Asia Tbk
6.050
5.900
50
6.000
JKSW
Jakarta Kyoei Steel Works Tbk
106
16,04%
10.200
1.056.000
2
BBNI
Bank Negara Indonesia Tbk
3.025
2.975
0
3.000
MAPI
Mitra Adiperkasa Tbk
750
16,00%
2.987.100
2.128.044.000
176
BBRI
Bank Rakyat Indonesia Tbk
9.500
9.300
-50
9.400
PUDP
Pudjiadi Prestige Limited Tbk
355
15,49%
920.800
297.712.000
141
BBTN
Bank Tabungan Negara (Perse
1.880
1.830
-40
1.830
PBRX
Pan Brothers Tbk.
620
14,52%
2.547.600
1.453.504.000
169
5.300
5.200
-50
5.250
INDS
Indospring Tbk
4.200
14,29%
12.100
41.177.500
7
124
117
-4
119
BNGA Bank CIMB Niaga Tbk
1.280
14,06%
2.054.200
2.338.716.000
311
6.000
5.800
100
6.000
310
300
5
310
BDMN Bank Danamon Tbk BIPI
Benakat Petroleum Energy Tb
BMRI
Bank Mandiri (Persero) Tbk
BMTR
Global Mediacom Tbk
BNBR
Bakrie & Brothers Tbk
BRPT
Barito Pacific Tbk
BSDE
BIPI
Benakat Petroleum Energy Tbk.
119
13,45%
145.485.700
17.380.901.300
1.756
GZCO
Gozco Plantations Tbk
395
12,66%
39.062.500
14.567.434.000
720
BAEK Bank Ekonomi Raharja Tbk.
2.850
12,28%
1.000
2.850.000
0
IMAS
1.250
12,00%
2.100
2.615.000
2
1.190
11,76%
5.995.300
6.589.132.000
262
270
11,11%
290.572.000
73.697.947.000
2.538
50
50
0
50
1.020
990
-20
1.010
Bumi Serpong Damai Tbk
840
810
30
840
PNBN Bank Pan Indonesia Tbk
BTEL
Bakrie Telecom Tbk
154
149
3
153
BLTA
Berlian Laju Tanker Tbk
BUMI
Bumi Resources Tbk
1.670
1.640
-10
1.660
INDR
Indo-Rama Synthetics Tbk.
63
60
-2
61
DEWA Darma Henwa Tbk DOID
Delta Dunia Makmur Tbk
930
890
-20
900
ELSA
Elnusa Tbk
340
335
-5
340
ELTY
Bakrieland Development Tbk
125
117
-6
120
ENRG
Energi Mega Persada Tbk
GGRM Gudang Garam Tbk INCO
International Nickel Indone
111
108
-2
108
35.700
35.550
150
35.650
4.375
4.225
25
4.325
Indomobil Sukses Int l. Tbk
BWPT BW Plantation Tbk LION
Lion Metal Works Tbk
465
10,75%
2.800
1.305.000
1
850
10,59%
45.112.800
35.218.027.000
968
2.900
10,34%
2.200
5.810.000
2
Kode
Nama Saham
6-Agustus
Naik/Turun (%)
Rata-rata Volume
Rata-rata Nilai
Indofood Sukses Makmur Tbk
4.325
4.100
-175
4.150
ZBRA
Zebra Nusantara Tbk
50
-1,37
87.500
4.375.000
1,5
3.450
3.350
25
3.450
YULE
Yulie Sekurindo Tbk
69
-0,25
4.250
220.500
1
INTP
Indocement Tunggal Prakasa
16.550
16.200
-50
16.400
YPAS
Yanaprima Hastapersada Tbk
570
-0,20
49.000
28.686.250
5
ISAT
Indosat Tbk
ITMG
Indo Tambangraya Megah Tbk
JSMR
4.700
4.575
-100
4.600
WOMF Wahana Ottomitra Multiartha T
390
-0,19
605.900
226.981.500
59,4
38.700
38.100
100
38.700
WIKA
Wijaya Karya (Persero) Tbk
540
-0,18
25.934.500
14.113.326.900
433,2
Jasa Marga (Persero) Tbk
2.625
2.600
-25
2.600
WICO
Wicaksana Overseas Int l Tbk
50
-0,15
21.500
12.377.000
1,2
KLBF
Kalbe Farma Tbk
2.350
2.300
25
2.350
WEHA Panorama Transportasi Tbk
153
-0,14
355.700
63.959.200
50
LPKR
Lippo Karawaci Tbk
510
495
0
510
WAPO Wahana Phonix Mandiri Tbk
100
-0,14
9.512.500
5.326.028.600
146,6
LSIP
PP London Sumatra Indonesia
9.900
9.450
200
9.800
VRNA Verena Oto Finance Tbk
90
-0,13
163.660.600
17.273.773.000
11566
MEDC Medco Energi International
3.300
3.000
275
3.300
VOKS Voksel Electric Tbk
PGAS
Perusahaan Gas Negara Tbk
4.100
4.000
75
4.075
UNVR Unilever Indonesia Tbk
PTBA
Tambang Batubara Bukit Asam
16.400
16.250
0
16.350
SMCB Holcim Indonesia Tbk
2.300
2.250
-50
2.250
UNTR United Tractors Tbk
SMGR Semen Gresik (Persero) Tbk
8.700
8.600
-50
8.650
TINS
Timah (Persero) Tbk.
2.550
2.425
0
2.500
TLKM
Telekomunikasi Indonesia Tb
8.400
8.200
200
Seri
Fair Price (%)
YTM (%)
Kupon (%)
4,96
FR0027
108,3827
7,4095
9,5000%
10,39
FR0031
121,9250
7,8481
11,0000%
20,6
15,22
FR0040
121,4878
8,4529
11,0000%
20,14
FR0052
115,0202
8,8815
10,5000%
3.700
-0,07
848.100
74.028.400
43,8
28,06
FR0050
112,3006
9,2609
10,5000%
20.150
-0,07
2.565.600
51.250.210.000
572,4
UNSP Bakrie Sumatra Plantations Tb
305
-0,07
22.182.500
20.779.736.000
649,2
UNIT
Nusantara Inti Corpora Tbk
126
-0,06
200
21.600
0,4
8.400
UNIC
Unggul Indah Cahaya Tbk
2.350
-0,06
513.500
10.257.740.000
84
UNTX Unitex Tbk.
Ultra Jaya Milk Tbk
670
-0,06
13.708.600
4.212.007.500
221,4
TURI
Tunas Ridean Tbk
640
-0,06
6.703.900
4.208.093.000
272,4
United Tractors Tbk
20.050
19.600
-150
19.600
TSPC
Tempo Scan Pacific Tbk
1.350
-0,05
1.198.600
1.590.808.000
130,8
Unilever Indonesia Tbk
16.750
16.500
-100
16.600
TRUS
Trust Finance Indonesia Tbk
360
-0,05
158.200
113.856.000
18,2
TOP VOLUME BROKER
Kontak IBPA: Departemen Pemasaran & Layanan ; E-mail: enquiries@ibpa.co.id ; Telepon: 021 515 1569 ; Faks: 021 515 1520 ; Website: www.ibpa.co.id Informasi yang disajikan oleh IBPA dalam dokumen ini hanya dapat digunakan untuk kepentingan penerima saja. Informasi dalam dokumen ini didasarkan pada sumber‐sumber data yang dapat dipercaya yang tersedia hingga batas waktu pengumpulan data yang ditetapkan oleh IBPA. Dokumen ini dimaksudkan semata‐mata hanya untuk tujuan penyediaan informasi nilai imbal hasil (yield) dan kurva imbal hasil (yield curve) Surat Utang Negara (SUN), serta data harga pasar wajar SUN seri benchmark, dan bukan merupakan rekomendasi, penawaran, saran ataupun pendapat dari IBPA untuk membeli, menjual, atau menyimpan Efek tertentu, atau bukan untuk mengesahkan dokumen, pajak, akuntansi, atau bukan merupakan saran investasi, atau bukan sebagai layanan yang menjanjikan keuntungan tertentu, atau kesesuaian dari Efek apapun atau investasi lainnya. IBPA, termasuk direksi, karyawan dan agen resmi IBPA, tidak bertanggung jawab atas kerugian yang timbul dari segala bentuk penggunaan informasi yang terdapat di dalam dokumen ini oleh penerima informasi dan akan membebaskan IBPA dari tuntutan atau upaya hukum apapun yang diakibatkannya.
SAHAM VOLUME TERBESAR Rata-Rata Frek
Kode
Nama Saham
Prb (Nominal)
6-Agustus
Rata-rata Volume
Rata-rata Nilai
Rata-rata Frek
YP
eTrading Securities
523.579.591
251.877.850.700
21.609
BLTA
Berlian Laju Tanker Tbk
270
30
290.572.000
73.697.947.000
2.538
KW
Madani Securities
459.967.200
57.180.264.400
1.511
BIPI
Benakat Petroleum Energy Tbk.
119
16
145.485.700
17.380.901.300
1.756
DR
OSK Nusadana Securities
320.763.600
265.808.113.100
8.788
SIPD
Sierad Produce Tbk
52
-5
144.408.500
7.901.604.800
779
PD
Indo Premier Securities
308.412.600
245.085.420.900
13.855
ELTY
Bakrieland Development Tbk
120
-12
134.980.400
16.868.028.200
991
ID
Anugerah Securindo Indah
307.073.700
25.247.409.500
3.142
BTEL
Bakrie Telecom Tbk
153
0
125.553.000
19.066.414.500
303
YU
CIMB Securities Indonesia
273.873.016
528.051.970.626
5.940
BHIT
Bhakti Investama Tbk
111
1
93.467.700
10.299.371.300
1.134
CP
Valbury Asia Securities
250.175.800
137.281.240.500
5.265
GREN
Evergreen Invesco Tbk.
310
15
90.461.800
27.264.039.000
5.148
KZ
CLSA Indonesia
247.776.140
472.510.615.300
4.135
ENRG
Energi Mega Persada Tbk
KI
Ciptadana Securities
218.356.686
131.632.140.900
3.620
KIJA
Kawasan Industri Jababeka Tbk
FZ
Waterfront Securities Ind
205.933.600
80.517.600.600
4.716
ASRI
Alam Sutera Realty Tbk.
KK
Phillip Securities Indonesia
205.383.800
185.817.079.700
7.456
BJBR
Bank Pembangunan Daerah Jawa
1.280
50
67.653.300
LG
Trimegah Securities Tbk
205.003.208
176.004.813.000
5.382
BUMI
Bumi Resources Tbk
1.660
-70
65.966.900
YJ
Lautandhana Securindo
204.695.200
116.386.301.000
4.562
CNKO Central Korporindo Int l Tbk
167
4
64.164.900
10.687.286.000
796
ZP
Kim Eng Securities
198.775.500
484.872.457.500
7.184
PNLF
181
11
57.088.100
10.088.517.600
776
Panin Financial Tbk
HP
Henan Putihrai
195.995.500
85.144.560.600
1.217
TRAM Trada Maritime Tbk
NI
BNI Securities
186.472.982
144.512.421.200
7.853
ADRO Adaro Energy Tbk.
II
Danatama Makmur
179.783.100
21.528.384.100
161
OD
Danareksa Sekuritas
166.811.188
203.207.086.300
LS
Reliance Securities
152.252.900
CC
Mandiri Sekuritas
148.925.100
VOLUME TRANSAKSI TERBESAR OBLIGASI NEGARA No.
Nama Obligasi
Tgl Lelang
Tgl Peny.
6-AGUSTUS
TTM
Volume
Nilai
(Rp Mil)
(Rp Mil)
Harga
Yield
Kupon
1
Obligasi Negara Th. 2003 Seri FR0022
05-Aug-10
10-Aug-10
1,11
106,610
8,5
9,0619
0,0000
12
2
Obligasi Negara Th. 2003 Seri FR0023
05-Aug-10
11-Aug-10
2,36
109,850
97,381
106,9730
0,0000
11
108
5
84.908.000
9.177.502.100
911
92
-3
83.236.400
7.840.428.000
747
3
Obligasi Negara Th. 2004 Seri FR0026
05-Aug-10
10-Aug-10
4,19
112,250
0,2
0,2245
7,5240
11
200
0
72.571.700
14.536.787.400
729
4
Obligasi Negara Th. 2005 Seri FR0027
06-Aug-10
10-Aug-10
4,86
108,400
15
16,2600
7,4015
9,5
84.500.762.000
1.652
5
Obligasi Negara Th. 2005 Seri FR0028
06-Aug-10
10-Aug-10
6,94
112,040
10
11,2040
7,7216
10
111.585.242.000
2.147
6
Obligasi Negara Th.2005 Seri FR0030
06-Aug-10
09-Aug-10
5,78
114,500
6
6,8700
7,5000
10,75
7
Obligasi Negara Th.2005 Seri FR0031
06-Aug-10
10-Aug-10
10,28
122,000
10
12,2000
7,8368
11
8
Obligasi Negara Th.2006 Seri FR0033
06-Aug-10
10-Aug-10
2,61
113,500
48
54,4800
0,0000
12,5 12,8
560
40
56.920.100
30.809.531.000
293
2.125
75
52.893.400
108.787.745.000
1.434
9
Obligasi Negara Th.2006 Seri FR0034
05-Aug-10
09-Aug-10
10,86
133,500
15
20,0250
8,0978
BAYU Bayu Buana Tbk
220
-5
49.136.100
13.184.920.400
6.702
10
Obligasi Negara Th. 2006 Seri FR0036
05-Aug-10
11-Aug-10
9,11
123,650
61,793
76,4070
0,0000
11,5
5.107
BKSL
112
-6
46.939.700
5.564.514.100
711
11
Obligasi Negara Th. 2006 Seri FR0039
05-Aug-10
09-Aug-10
13,03
125,600
14
17,5840
8,4665
11,75
105.225.609.600
4.258
BWPT BW Plantation Tbk
12
Obligasi Negara Th. 2006 Seri FR0040
06-Aug-10
09-Aug-10
15,12
121,000
31,26
37,8246
8,5000
11
218.099.164.500
3.680
GJTL
13
Obligasi Negara Th. 2007 Seri FR0042
06-Aug-10
10-Aug-10
16,95
112,300
10
11,2300
8,8206
10,25 10,25
TOP NILAI BROKER
Sentul City Tbk
Gajah Tunggal Tbk
850
90
45.112.800
35.218.027.000
968
1.280
20
42.902.900
54.120.338.000
1.413
SAHAM NILAI TERBESAR Rata-Rata Volume
6-AGUSTUS
Tenor
747,2
ULTJ
Nama
BENCHMARK SUN
20.512.300
83
Kode
30
40.503.270.000
300
Nama
25
6 AGUSTUS
134.000
-3
Rata-Rata Nilai
20
6,3162% 5,6173% 6,2971% 6,9198% 7,2793% 7,4648% 7,5713% 7,6547% 7,7403% 7,8362% 7,9426% 8,0567% 8,1750% 8,2943% 8,4118% 8,5255% 8,6341% 8,7365% 8,8323% 8,9210% 9,0028% 9,0777% 9,1460% 9,2080% 9,2640% 9,3145% 9,3599% 9,4005% 9,4368% 9,4692% 9,4980%
2.418.800
-10
Rata-Rata Volume
15
6,3148% 5,6534% 6,3407% 6,9345% 7,2624% 7,4266% 7,5222% 7,6011% 7,6850% 7,7796% 7,8840% 7,9950% 8,1090% 8,2227% 8,3337% 8,4404% 8,5414% 8,6360% 8,7238% 8,8047% 8,8788% 8,9461% 9,0072% 9,0622% 9,1117% 9,1560% 9,1956% 9,2308% 9,2622% 9,2899% 9,3145%
-0,09
83
Kode
6 10
0,1
-0,09
295
UNVR
8
5 AGUSTUS
5 Agustus
400
87
UNTR
9
5
6 Agustus
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30
10
0
6-AGUSTUS
Tenor
16.950
310
Truba Alam Manunggal E. Tbk
YIELD
Rata-rata Frek
Indika Energy Tbk
Bakrie Sumatra Plantations
11
7
INDY
UNSP
INDONESIA GOVERNMENT SECURITIES YIELD CURVE
SAHAM RUGI TERBESAR
INDF
TRUB
INDONESIA BOND PRICING AGENCY (IBPA) - IGSYC
Rata-rata Frek
Rata-Rata Nilai
Rata-Rata Frek
Kode
Nama Saham Astra International Tbk Bank Rakyat Indonesia Tbk
Prb (Nominal)
6-Agustus
Rata-rata Volume
Rata-rata Nilai
14
Obligasi Negara Th. 2007 Seri FR0043
05-Aug-10
10-Aug-10
11,95
115,000
9
10,3500
0,0000
Rata-rata Frek
15
Obligasi Negara Th. 2007 Seri FR0044
06-Aug-10
10-Aug-10
14,12
113,100
20
22,6200
8,3731
10
5
5,1775
9,3870
9,75 9,5
48.800
-1.150
7.601.400
366.774.775.000
2.769
16
Obligasi Negara Th. 2007 Seri FR0045
06-Aug-10
11-Aug-10
26,79
103,550
17
Obligasi Negara Th. 2007 Seri FR0046
06-Aug-10
10-Aug-10
12,95
109,000
5
5,4500
8,3400
18
Obligasi Negara Th. 2007 Seri FR0047
06-Aug-10
10-Aug-10
17,54
109,950
10
10,9950
8,8700
10
19
Obligasi Negara RI Seri FR0050
06-Aug-10
12-Aug-10
27,96
113,000
10
11,3000
9,1930
10,5
YU
CIMB Securities Indonesia
273.873.016
528.051.970.626
5.940
ASII
ZP
Kim Eng Securities
198.775.500
484.872.457.500
7.184
BBRI
9.400
-50
21.393.300
200.882.275.000
1.713
KZ
CLSA Indonesia
247.776.140
472.510.615.300
4.135
TLKM Telekomunikasi Indonesia Tbk
8.400
0
23.676.300
196.370.480.000
1.496
CS
Credit Suisse Securities Ind
109.008.100
424.381.434.500
6.629
INDF
Indofood Sukses Makmur Tbk
4.150
-450
35.380.500
151.534.967.500
2.808
AK
UBS Securities Indonesia
125.949.545
403.951.834.416
2.603
BMRI
Bank Mandiri (Persero) Tbk
6.000
150
21.881.400
127.765.535.000
1.618
RX
Macquarie Capital Sec Ind
92.010.266
314.091.114.920
2.324
INCO
International Nickel Indonesi
4325
-50
27.622.700
118.389.282.500
1.664
20
Obligasi Negara RI Seri FR0052
06-Aug-10
10-Aug-10
20,04
114,500
23
26,3350
8,9318
10,5
DB
Deutsche Securities Indonesia
93.624.800
295.086.190.200
2.244
BUMI
Bumi Resources Tbk
1.660
-70
65.966.900
111.585.242.000
2.147
21
Obligasi Negara RI Seri FR0053
06-Aug-10
10-Aug-10
10,95
102,300
8,287
8,4776
7,0900
8,25
DR
OSK Nusadana Securities
320.763.600
265.808.113.100
8.788
ADRO Adaro Energy Tbk.
2.125
75
52.893.400
108.787.745.000
1.434
22
Obligasi Negara RI Seri FR0054
06-Aug-10
11-Aug-10
20,95
105,500
50
52,7500
8,9141
9,5
BK
JP Morgan Securities Ind
72.755.100
261.660.725.200
2.448
BJBR
1.280
50
67.653.300
84.500.762.000
1.652
23
Obligasi Pem. Th. 2002 Seri FR0019
06-Aug-10
11-Aug-10
2,86
118,900
10
11,8900
7,7199
14,25
YP
eTrading Securities
523.579.591
251.877.850.700
21.609
UNTR United Tractors Tbk
19.600
50
4.319.300
84.422.885.000
871
82.824.600.000
1.017
4,39
98,511
261,11
257,2229
5,0000
13.855
9.491.600
10-Aug-10
245.085.420.900
-450
06-Aug-10
308.412.600
8.650
Obligasi Pem. Th. 2002 Seri VR0019
Indo Premier Securities
SMGR Semen Gresik (Persero) Tbk
24
PD
6,59605
25
Obligasi Pem. Th. 2002 Seri FR0020
06-Aug-10
10-Aug-10
3,36
121,500
20
24,3000
7,4700
14,275
Bank Pembangunan Daerah Jawa
148.925.100
218.099.164.500
3.680
ANTM Aneka Tambang (Persero) Tbk
46.617.062
206.927.487.460
4.462
BLTA
Berlian Laju Tanker Tbk
Danareksa Sekuritas
166.811.188
203.207.086.300
5.107
AALI
Astra Agro Lestari Tbk
KK
Phillip Securities Indonesia
205.383.800
185.817.079.700
7.456
KLBF
Kalbe Farma Tbk
LG
Trimegah Securities Tbk
205.003.208
176.004.813.000
5.382
LSIP
PP London Sumatra Indonesia T
DX
Bahana Securities
NI
BNI Securities
AI
UOB Kay Hian Securities
CC
Mandiri Sekuritas
ML
Merrill Lynch Indonesia
OD
CP
Valbury Asia Securities
Nama
75
35.827.600
76.447.447.500
1.547
270
30
290.572.000
73.697.947.000
2.538
26
SBSN RI Seri IFR-0006
06-Aug-10
10-Aug-10
19,62
107,150
10
10,7150
9,4400
0
21.200
1.800
3.137.800
63.701.785.000
1.154
27
Obligasi Negara Republik Indonesia Seri ORI003
06-Aug-10
10-Aug-10
1,1
103,000
0,1
0,1030
6,5400
9,4
2.350
-75
25.972.100
61.566.247.500
1.016
28
Obligasi Negara Republik Indonesia Seri ORI004
06-Aug-10
10-Aug-10
1,6
103,000
0,5
0,5150
7,4915
9,5
9.800
900
6.183.700
58.367.165.000
739
29
Obligasi Negara Republik Indonesia Seri ORI005
06-Aug-10
11-Aug-10
3,11
111,000
0,13
0,1443
7,4582
11,45
1.413
65.821.637
173.248.993.986
2.110
GJTL
Gajah Tunggal Tbk
1.280
20
42.902.900
54.120.338.000
186.472.982
144.512.421.200
7.853
PGAS
Perusahaan Gas Negara Tbk
4.075
25
13.218.400
53.291.822.500
963
30
Obligasi Negara Republik Indonesia Seri ORI006
06-Aug-10
10-Aug-10
2,03
103,000
0,05
0,0515
7,7360
9,35
74.961.656
140.086.253.686
2.218
BBCA Bank Central Asia Tbk
6.000
50
8.769.900
52.189.010.000
744
31
Obligasi Negara Republik Indonesia Seri ORI007
06-Aug-10
10-Aug-10
3,03
102,500
0,425
0,4356
7,1178
7,95
888
32
Surat Perbendaharaan Negara Seri SPN20100902
05-Aug-10
10-Aug-10
0,07
99,673
1,4
1,3954
5,2000
0
250.175.800
137.281.240.500
5.265
TOP BROKER TERAKTIF Kode
2.200
TINS
Timah (Persero) Tbk.
2.500
50
19.746.600
48.301.870.000
VOLUME TRANSAKSI TERBESAR OBLIGASI KORPORASI
SAHAM TERAKTIF Rata-Rata Volume
Rata-Rata Nilai
Rata-Rata Frek
YP
eTrading Securities
523.579.591
251.877.850.700
21.609
PD
Indo Premier Securities
308.412.600
245.085.420.900
13.855
DR
OSK Nusadana Securities
320.763.600
265.808.113.100
8.788
Kode
Nama Saham
BAYU Bayu Buana Tbk
15
90.461.800
27.264.039.000
5.148
28.717.100
7.514.418.500
3.332
144.512.421.200
7.853
INDF
Indofood Sukses Makmur Tbk
205.383.800
185.817.079.700
7.456
ASII
Astra International Tbk
ZP
Kim Eng Securities
198.775.500
484.872.457.500
7.184
MYTX Apac Citra Centertex Tbk
CS
Credit Suisse Securities Ind
109.008.100
424.381.434.500
6.629
FORU
YU
CIMB Securities Indonesia
273.873.016
528.051.970.626
5.940
BLTA
LG
Trimegah Securities Tbk
205.003.208
176.004.813.000
5.382
BUMI
Bumi Resources Tbk
CP
Valbury Asia Securities
250.175.800
137.281.240.500
5.265
BIPI
Benakat Petroleum Energy Tbk.
OD
Danareksa Sekuritas
166.811.188
203.207.086.300
5.107
PWON Pakuwon Jati Tbk
FZ
Waterfront Securities Ind
205.933.600
80.517.600.600
4.716
BBRI
YJ
Lautandhana Securindo
204.695.200
116.386.301.000
4.562
INCO
1
Obligasi Astra Sedaya Finance IX Tahun 2008 Seri F
05-Aug-10
06-Aug-10
1,08
102,000
2
2,0400
0,0000
10,3
idAA-
2
Obligasi Astra Sedaya Finance XI Tahun 2010 Seri B
05-Aug-10
06-Aug-10
1,61
100,000
10
10,0000
0,0000
9
idAA-
2.808
3
Obligasi Astra Sedaya Finance XI Tahun 2010 Seri D
06-Aug-10
10-Aug-10
2,61
102,000
5
5,1000
9,4500
10,4
idAA-
71
-10
28.163.300
2.231.592.700
2.735
4
Obligasi XIV Bank BTN Tahun 2010
06-Aug-10
10-Aug-10
9,85
102,500
2
2,0500
9,8400
10,25
idAA-
Fortune Indonesia Tbk
92
-18
18.095.700
2.078.606.400
2.591
5
Obligasi V Bank DKI Tahun 2008
06-Aug-10
06-Aug-10
2,58
98,275
1
0,9828
12,0300
11,25
idA
Berlian Laju Tanker Tbk
270
30
290.572.000
73.697.947.000
2.538
1.660
-70
65.966.900
111.585.242.000
2.147
6
Obligasi Subordinasi I Bank DKI Tahun 2008
04-Aug-10
06-Aug-10
7,58
101,130
0,25
0,2528
11,7400
12,25
idA-
119
16
145.485.700
17.380.901.300
1.756
7
Obligasi Indonesia Eximbank I Tahun 2010 Seri B
06-Aug-10
10-Aug-10
2,92
101,300
10
10,1300
8,3400
8,85
idAAA
680
-10
21.278.700
14.776.495.000
1.718
8
Obligasi Bhakti Finance II Tahun 2007
06-Aug-10
10-Aug-10
0,32
99,250
10
9,9250
15,2043
12,75
BBB-(idn)
Bank Rakyat Indonesia Tbk
9.400
-50
21.393.300
200.882.275.000
1.713
International Nickel Indonesi
4.325
-50
27.622.700
118.389.282.500
1.664
Bank Victoria II Tahun 2007
06-Aug-10
06-Aug-10
1,62
94,809
0,9
0,8533
15,6700
12
A1.id
Bank Pembangunan Daerah Jawa
1.280
50
67.653.300
84.500.762.000
1.652
10
Federal International Finance X Tahun 2010 Seri A
06-Aug-10
09-Aug-10
0,74
100,350
5
5,0175
7,6100
8,1
idAA-
Bank Mandiri (Persero) Tbk
6.000
150
21.881.400
127.765.535.000
1.618
11
Federal International Finance X Tahun 2010 Seri B
06-Aug-10
09-Aug-10
1,73
100,090
20
20,0180
8,6900
8,75
idAA-
ANTM Aneka Tambang (Persero) Tbk
2.200
75
35.827.600
76.447.447.500
1.547
12
Indosat V Tahun 2007 Seri A
06-Aug-10
10-Aug-10
3,81
102,350
3
3,0705
9,4555
10,2
idAA+
TLKM
8.400
0
23.676.300
196.370.480.000
1.496
13
Obligasi Indosat VI Tahun 2008 Seri A
06-Aug-10
06-Aug-10
2,67
102,440
2
2,0488
0,0000
10,25
idAA+
ADRO Adaro Energy Tbk.
2.125
75
52.893.400
108.787.745.000
1.434
GJTL
1.280
20
42.902.900
54.120.338.000
1.413
14
Obligasi PLN XII Tahun 2010 Seri A
05-Aug-10
09-Aug-10
4,92
102,750
5
5,1375
8,9998
9,7
idAA+
1.830
-130
25.543.400
48.225.970.000
1.313
15
Obligasi Bentoel I Tahun 2007
05-Aug-10
12-Aug-10
2,31
103,600
5
5,1800
8,7474
10,5
idAAA
4.462 4.258
BMRI
KZ
CLSA Indonesia
247.776.140
472.510.615.300
4.135
GR
Panin Sekuritas Tbk
136.941.996
109.355.343.638
3.755
3.353
Rating
2.769
206.927.487.460
52.320.134.760
Kupon
151.534.967.500
105.225.609.600
123.300.266
Yield
366.774.775.000
46.617.062
Bhakti Securities
(Rp Mil)
7.601.400
152.252.900
EP
(Rp Mil)
Harga
35.380.500
Reliance Securities
3.620
TTM
-450
Merrill Lynch Indonesia
3.680
Tgl Peny.
-1.150
LS
131.632.140.900
Tgl Lelang
Nilai
4.150
ML
218.099.164.500
Nama Obligasi
Volume
48.800
BJBR
218.356.686
No.
6-AGUSTUS
6.702
-20
186.472.982
148.925.100
13.184.920.400
310
Phillip Securities Indonesia
Mandiri Sekuritas
49.136.100
205
Star Pacific Tbk
BNI Securities
Ciptadana Securities
-5
Rata-rata Frek
GREN Evergreen Invesco Tbk.
KK
KI
220
Rata-rata Nilai
LPLI
NI
CC
Prb (Nominal)
6-Agustus
Rata-rata Volume
Telekomunikasi Indonesia Tbk
Gajah Tunggal Tbk
BBTN Bank Tabungan Negara (Persero
9
UNIT LINK PT AJ SEQUIS LIFE
PT ASURANSI TAKAFUL KELUARGA
Unit Link
28-Juli-10
27-Juli-10
Unit Link
PT BNI LIFE INSURANCE 28-Juli-10
27-Juli-10
COMMONWEALTH LIFE
Unit Link
4-Agustus-10
3-Agustus-10
Unit Link
5-Agustus-10
4-Agustus-10
Takafulink Alia
Rp
1.317,84
1.323,50
B-Life Link Dana Lancar
Rp
1.419,93
1.397,91
Investra Balance Fund
Rp
1.870,79
1.855,60
1.323,19
1.302,62
Investra Balanced Progressive Fund
Rp
2.509,46
2.464,05 1.063,83
Sequis Life Rupiah Equity Fund
Rp
18.487,54
18.299,92
Sequis Life Rupiah Managed Fund
Rp
2.229,52
2.218,67
Takafulink Istiqomah
Rp
1.437,24
1.437,14
B-Life Link Dana Berbunga Dua
Rp
Sequis Life Rupiah Stable Fund
Rp
1.497,14
1.492,52
Takafulink Mizan - Syariah Investa Link
Rp
1.691,36
1.692,41
B-Life Link Dana Fleksibel
Rp
553,11
553,05
Investra Balanced Syariah
Rp
1.069,59
Sequis Life Rupiah Cash Fund
Rp
1.118,78
1.118,63
B-Life Link Dana Berkembang
Rp
1.751,80
1.740,73
Investra Balanced Target Fund
Rp
1.046,43
1.042,00
151,66
151,70
B-Life Link Dana Stabil
Rp
1.393,02
1.386,21
Investra Bond Fund
Rp
1.943,03
1.938,81
1.684,05
1.679,07
Investra Equity Dynamic Fund
Rp
3.523,89
3.451,65
Investra Equity Fund
Rp
2.593,24
2.538,58
Investra Equity Income Fund
Rp
1.237,86
1.216,45
Investra Equity Infrastructure Fund
Rp
1.241,94
1.219,20
Investra Equity Syariah
Rp
1.262,00
1.234,44
Investra Money Market Fund
Rp
1.428,25
1.427,27
Commlink Aggressive Fund
Rp
1.719,29
1.688,81
Commlink Moderate Fund
Rp
1.473,73
1.453,52
Commlink Conservative Fund
Rp
1.183,38
1.177,00
Sequis Life US Dollar Stable Fund Rupiah Golden Fixed Income Fund
Rp
Rupiah Golden Equity Fund
Rp
2.599,47
2.564,89
Rupiah Golden Managed Fund
Rp
2.333,40
2.304,97
Syariah rupiah Balanced Fund
Rp
1.427,29
1.412,57
PT. ASURANSI JIWA MEGA LIFE Unit Link
28-Juli-10
Mega Link Agressive Fund
Rp
Mega Link Balance Fund
Rp
Mega Link Protected Fund
Rp
27-Juli-10
B-Life Link Dana Selaras
Rp
1.415,88
1.415,80
1.171,21
B-Life Link Dana Maxima
Rp
1.374,83
1.373,24
1.440,29
1.439,01
B-Life Link Dana Cemerlang
Rp
1.229,86
1.226,80
1.345,76
1.342,02
B-Life Link Dana Kombinasi
Rp
1.152,47
1.149,33
B-Life Link Dana Aktif
Rp
1.104,05
1.105,81
B-Life Spectra Link Dana Stabil Plus
Rp
1.272,01
1.265,79
B-Life Spectra Link DanaSelaras Plus
Rp
1.399,20
1.399,17
1.175,24
PT A.J. CENTRAL ASIA RAYA JS LINK JIWASRAYA
28-Juli-10
Unit Link Unit Link
28-Juli-10
27-Juli-10
JS Balanced Fund
Rp
1.400,08
1.385,73
JS Equity Fund
Rp
1.602,40
1.584,82
JS Fixed Income Fund
Rp
1.188,61
1.187,50
27-Juli-10
CARLink Pro-Fixed
Rp
1.812,47
1.811,57
B-Life Spectra Link Dana Maxima Plus
Rp
1.593,89
CARLink Pro-Mixed
Rp
1.960,14
1.947,13
B-Life Spectra Link Dana Secure USD
CARLink Pro-Save
Rp
1.502,04
1.501,53
B-Life Syariah Stabil
Rp
1.337,91
1.329,91
Century Pro-Fixed
Rp
1.264,68
1.264,02
B-Life Syariah Berimbang
Rp
1.028,80
1.031,05
1,152
1.591,93 1,141
* Untuk Harga Unit Produk Premi Tunggal menggunakan Harga Beli
KORAN JAKARTA
®
EKONOMI INTERNASIONAL
Senin 9 AGUSTUS 2010
Rencana Bisnis I Kenaikan Saham BP Belum Stabil
13
HARGA MINYAK
BP Lanjutkan Pengeboran
Harga Minyak
USD82,06
0,03
86
BP menarik Dough Suttles sebagai penanggung jawab operasional dalam menangani bencana Teluk Meksiko. Posisinya digantikan Mike Utsler. NEW ORLEANS – Perusahaan migas asal Inggris, BP Plc, mengatakan akan mengebor kembali satu sumur baru di Teluk Meksiko, Amerika Serikat (AS). Potensi cadangan minyak dan gas di wilayah tersebut sangat potensial sehingga banyak perusahaan yang tetap berminat melakukan ekspolarasi, termasuk BP, meskipun beberapa waktu lalu terkena bencana tumpahan minyak. BP saat ini sedang mengais puluhan miliar dollar AS untuk membayar klaim kerusakan akibat bencana tumpahan minyak di Teluk Meksiko menilai pengeboran di wilayah itu sangat bernilai untuk meningkatkan pendapatan perusahaan. “Di sana sangat jelas terdapat cadangan migas yang sa-
ngat besar. Kami berpikir apa yang dapat dilakukan dengan cadangan tersebut,” ungkap penanggung jawab penanganan bencana Teluk Meksiko, Doug Suttles, Sabtu (8/8). Namun, dia mengaku belum memikirkan pendanaan untuk pengeboran tersebut, misalnya dengan menjual sumur di wilayah lain atau melepas saham kepada perusahaan lain. “Kami belum memikirkannya,” katanya. Suttles menampik adanya rencana BP untuk meninggalkan Teluk Meksiko setelah reputasi perusahaannya terpuruk akibat bencana tumpahan minyak terbesar sepanjang sejarah AS itu. BP kemudian mengeluarkan pernyataan yang tampaknya
bertujuan untuk meredam pernyataan Suttles. “Fokus BP pada saat ini adalah menjalankan upaya untuk menangani akibat bencana di Teluk Meksiko. Mengenai masa depan penambangan saat ini bukan menjadi pertimbangan utama. Maka, terlalu dini jika dikatakan cadangan Mocondo akan menjadi rencana pengembangan BP di masa mendatang,” kata pernyataan BP. BP bahkan menarik Suttles kembali ke posnya di Houston. “Dia akan secematnya meninggalkan Teluk Meksiko untuk kembali pada posisinya sebagai chief operating officer ekplorasi dan produksi BO. Dia telah menangani tumpahan minyak lebih dari tiga bulan,” kata pernyataan BP. Untuk menangani Teluk Meksiko, BP kemudian menunjuk Mike Utsler, yang saat ini memimpin operasional BP di Houma, Los Angeles, sejak April. Utsler pernah menjadi wakil presiden di BP selama 33 tahun.
Pekan lalu, BP sukses menghentikan semburan minyak di Teluk Meksiko, setelah rig miliknya meledak dan menewaskan 11 pekerjanya pada akhir April lalu. Pejabat AS dan pemerhati lingkungan mengingatkan tumpahan jutaan barel minyak itu masih akan menjadi pekerjaan berat untuk membersihkannya dan akan berdampak pada kerusakan lingkungan selama puluhan tahun. Sekitar lebih dari 11 juta kaki atau sekitar 3,3 juta meter per segi wilayah perairan harus dibersihkan. BP telah menjual beberapa asetnya untuk membiayai proses pembersihan itu. Mereka juga sepakat menyiapkan dana cadangan senilai 20 miliar dollar AS. Kemungkinan besar kerugian BP akan bertambah setelah Senat AS meloloskan undangan-undang penanganan bencana tumpahan minyak yang baru pada pekan lalu. Saham Naik Namun, berita kesuksesan BP menutup kebocoran minyak
mampu menahan saham perusahaan itu dari keterpurukan. Saham BP di Bursa London, Jumat (7/8), naik 1,2 persen. Ini menandai pulihnya saham BP setelah tergerus hampir 45 persen sejak April lalu. Harga saham perusahaan yang memiliki kapitalisasi pasar terbesar di Bursa London itu berada pada posisi resisten sekitar 445 sen. “Masih jauh jurang antara posisi support dan resisten sehingga susah dijembatani. Dalam posisi ini, biasanya saran utama adalah jangan membeli saham ini,” ungkap Vincent Ganne, analis dari IG Market. Ia mengatakan, meskipun BP telah mengabarkan kesuksesannya dalam menutup sumur, hingga kini belum jelas nilai yang harus ditanggungnya untuk membayar klaim maupun kerugian akibat bencana tersebut. “Maka, tidak berarti jika krisis sudah di atasi BP dan sahamnya akan kembali menunjukkan tren kenaikan yang solid,” ungkapnya. lha/AFP/Rtr/E-3
84 82,06 82 80 79,11 78 76 2
4
AGUSTUS
6
AGUSTUS
Data AS Suram HARGA minyak jatuh pada Jumat, karena pedagang bereaksi terhadap penurunan lebih besar dari perkiraan data gaji (payrolls) Amerika Serikat. Kontrak utama New York, minyak mentah light sweet untuk pengiriman September, turun 1,31 dollar AS menjadi 80,70 dollar AS per barel. Minyak mentah Brent North Sea, London, untuk pengiriman September jatuh 1,45 dolar menjadi 80,72 dollar AS per barel. Ekonomi AS kehilangan pekerjaan lebih banyak dari yang diperkirakan pada Juli. Sekitar 131.000 pekerjaan hilang dan tingkat pengangguran tetap terjebak sebesar 9,5 persen. Sumber : AFP
JELAJAH Munich Re Minta Bank Sentral Naikkan Suku Bunga
Industri Otomotif FRANKFURT – Munich Re, perusahaan reasuransi terbesar di dunia, mengingatkan bahwa bunga perbankan yang rendah akan menyulitkan industri asuransi. Untuk itu, perusahaan itu mendesak bank sentral untuk merevisi kebijakan bunga rendah sesegera mungkin. Permintaan tersebut disampaikan Chief Executive Munich Re, Nikalous von Bomhard, dalam sebuah wawancara dengan Financial Times mengomentari tentang kemungkinan perekonomian Jerman sebagai kekuatan ekonomi terbesar di Eropa kembali pada level prakrisis. Di sisi lain, data-data perekonomian Amerika Serikat (AS) juga tidak menggembirakan sehingga memicu kekhawatiran adanya pelambatan proses pemulihan global. “Kami tidak menginginkan adanya kejatuhan perekonomian. Mungkin ada risiko munculnya resesi yang menyebabkan ketakutan untuk kembali menerapkan suku bunga acuan yang tinggi. Tapi, bank sentral seharusnya kembali menetapkan suku bunga yang normal,” ujarnya, akhir pekan. Menurut Bomhard, suku bunga rendah menjadi sumber refinansial yang sangat bagus untuk perbankan. “Tapi bagi bisnis asuransi, suku bunga ini menjadi tantangan yang nyata. Jika suku bunga terus rendah dalam jangka yang lama, cepat atau lambat ini akan menjadi kesulitan bagi beberapa perusahaan asuransi,” katanya. lha/Rtr/E-3
Penjualan Mobil China Melambat BEIJING – Penjualan mobil China diprediksi bakal melambat pada kuartal mendatang. Kondisi ini terlihat dari angka kecilnya prosentase kenaikan penjualan mobil yang dicetak SAIC Motor Corp. Salah satu pemain otomotif besar di negara itu, pada Juli 2010, hanya berhasil menjual 24,4 persen mobil lebih banyak ketimbang periode yang sama tahun lalu. Menurut data yang didapat dari bursa, Sabtu (7/10), SAIC yang membangun pabrik patungan dengan General Motor dan Volkswagen, menjual 278.947 mobil pada Juli, naik dari 223,957 pada bulan yang sama tahun lalu. Torehan SAIC itu merupakan angka penjualan bulanan terendah sejak pasar otomotif China melesat pada 2009. Pengamat menilai penjualan mobil di China pada Agustus ini akan menurun, namun bakal terkerek kembali saat memasuki musim semi. Musim ini menjadi masa peak season bagi penjualan otomotif. “Pasar otomotif mulai melambat pada kuartal II. Perusahaan besar seperti SAIC masih tetap memperlihatkan kinerja baik karena mereka memiliki portofolio lebih luas,” kata Sheng Ye, Associate Research Director Ipos. Potensi penurunan itu sudah diantisipasi Presiden SAIC, Cheng Hon. Beberapa waktu lalu, ia mengatakan pasar otomotif tetap kuat pada awal tahun sebelum perlahan melambat setelah semester I. Namun, SAIC masih memproyeksikan penjulan mencapai 3 juta unit kendaraan pada tahun ini. Pada semester I-2010, SAIC sudah mejual 2,05 juta mobil, naik 41 persen dibandingkan semester I tahun lalu. Produsen mobil lainnya, seperti BYD Co, memilih menu-
JAL Lepas Bisnis Hotel
AFP/PHILIPPE LOPEZ
PENJUALAN OTOMOTIF l Pejalan kaki melintasi papan reklame utama sebuah merk kendaraan di Shanghai, China akhir pekan lalu. Penjualan otomotif akan sejalan dengan rencana untuk menurunkan permintaan dari pasar otomotif terbesar dunia, setelah mencatat pertumbuhan tahun lalu. runkan target penjualan tahun ini sebesar 25 persen menjadi 600 ribu unit. Produsen mobil listrik yang dimiliki taipan Warren Buffett itu mengalami penurunan penjualan 21 persen pada Juni dibandingkan Mei. Penjualan Truk Sementara itu, pemimpin Toyota Motor mengatakan penjualan truk di Amerika Serikat (AS) akan mencapai 1,5 juta unit pada 2010. Menurut Jim Lentz, Presiden Toyota Sales, pulihnya pasar kendara-
an barang ini seiring dengan membaiknya perekonomian global. “Perekonomian dan perusahan mulai pulih sehingga akan mendorong secara penuh penjualan truk. Kita mungkin akan kembali mampu menjual kendaraan sebanyak 2 juta atau 2,5 juta dalam beberapa waktu mendatang. Untuk tahun ini, penjualan mencapai 1,4 juta hingga 1,5 juta unit,” katanya, usai peluncuran produksi truk kecil Tacoma, di San Antonio, akhir pekan.
Pada tujuh bulan pertama tahun ini, Toyota telah menjual Tundra sebanyak 54 ribu unit dan Tacoma sekitar 60.500 unit. Penjualannya masih berada di bawah truk Ford yang sukses terjual sebanyak 291.000 unit pada periode yang sama. Peresmian produksi Tacoma dilakukan setelah Toyota selama empat bulan menghentikan produksi truk di California. Toyota, kata Lentz, mengkonsolidasikan produksi truk di satu pabrik. “Pabrik di
San Antonio sebagian didesain untuk memproduksi Tacoma. Tundra seluruhnya diproduksi di sini,” katanya. Menurutnya, kapasitas pabrik ini sekitar 200 ribu unit per tahun. Di India, Dewan Direksi Mahindra & Mahindra dikabarkan setuju mengajukan penawaran pembelian saham mayoritas perusahaan otomotif asal Korea Selatan, Ssangyong Motor. Sumber menyebutkan, Mahindra siap mengakuisisi Ssangyong hingga 400 juta dollar AS. lha/Rtr/E-3
TOKYO – Japan Airlines (JAL) mulai melepas bisnis non penerbangannya guna meningkatkan efesiensi. Pada akhir pekan kemarin, maskapai penerbangan asal Jepang itu mengumumkan pelepasan 79,6 persen saham bisnis perhotelan. Penjualan tersebut akan dilakukan pada akhir September. Menurut pihak JAL, penjualan ini sebagai lanjutan dari proses restrukturisasi yang dilakukan perusahaan itu sehingga korporasi lebih fokus menggarap sektor penerbangan sebagai bisnis inti. Saat ini, JAL memunyai 90,7 persen saham di JAL Hotels Co, yang seluruhnya menjadi anak perusahaan Japan Airlines International Co.. Saham tersebut akan dijual pada Hotel Okura Co. Pihak JAL masih belum memerinci nilai penjualan tersebut. “Saat ini, terdapat persaingan yang sangat ketat di bisnis perhotelan, Pengunjung hotel berkurang jauh akibat kondisi perekonomian yang menurun. Persaingan juga makin ketat dengan masuknya pemain asing,” kata pernyataan JAL. Perusahaan yang mengajukan perlindungan bangkrut pada Januari lalu mengatakan masih mempertahankan sekitar 11,1 persen sahamnya di JAL Hotels. Jaringan bisnis ini mengoperasikan 40 hotel di Jepang dan 18 hotel di seluruh dunia. “Merek Hotel Nikko dan Hotel JAL City masih menjadi merek yang dipertahankan dalam kesepakatan bisnis ini,” ungkap JAL. lha/AFP/Rtr/E-3
» Penjualan Ritel
Laporan Keuangan
Laba Berkshire Turun hingga 40 Persen NEW YORK – Berkshire Hathaway Inc melaporkan laba bersihnya turun hingga 40 persen pada kuartal II-2010 setelah penurunan nilai saham menekan nilai kontrak derivatif. Namun, pengamat mengatakan kinerja perusahaan milik taipan Warren Buffett ini masih kokoh. Meskipun laba bersih menurun, Berkshire menyampaikan keuntungan operasionalnya naik 73 persen menjadi 3,07 miliar dollar AS dari pencapaian 2009 sekitar 1,78 miliar dollar AS, didorong aksi korporasi mengakuisisi operator jalur kereta Burlington Northern Santa Fe Corp pada Februari lalu. Pendapatan operasional juga ditopang membaiknya bisnis insurance underwriting, termasuk kenaikan laba sebelum pajak sebesar tiga kali lipat yang dibukukan asuransi otomotif Geico Corp, dan memba-
iknya kinerja perusahaan penerbangan NetJets. Pendapatan bersih Berkshire turun sekitar 1,97 miliar dollar AS, atau 1,195 dollar AS per lembar saham Kelas A, dari pendapatan kuartal II tahun lalu sebesar 3,3 miliar dollar AS atau 2,123 dollar AS per lembar saham. Para analis memprediksikan keuntungan Berkshire sekitar 1,360 dollar AS per lembar saham. “Nilai yang dihasilkan Berkshire cukup bagus. Yang sering dilupakan orang adalah fakta bahwa Berkshire merupakan operator keuangan yang sangat bagus yang mampu mengucurkan cash flow secair mungkin,” ungkap Michael Yoshikami, Presiden YCMNET Advisors, California. Eksekutif Berkshire tidak memberikan komentar panjang terkait dengan laporan pendapatan kuartalan tersebut. Na-
«
Nilai yang dihasilkan Berkshire cukup bagus. Yang sering dilupakan orang adalah fakta bahwa Berkshire merupakan operator keuangan yang sangat bagus yang mampu mengucurkan cash flow secair mungkin.
»
Michael Yoshikami PRESIDEN YCMNET ADVISORS
mun, Buffet pernah mengatakan nilai kontrak derivatif akan berpengaruh cukup banyak pada pendapatan tiap kuartal. Prediksi orang terkaya nomor tiga versi majalah Forbes itu cukup tepat. Pada kuartal III-2008, adanya derivative
loss senilai 1,01 miliar dollar AS berkontribusi terhadap 77 persen penurunan laba bersih pada kuartal itu. Sementara kerugian besar-besaran bisnis derivatif pada kuartal I-2009 sebesar 989 juta dollar AS kemudian memicu kerugian perusahaan 1,5 miliar dollar AS. Sangat Kuat Nilai buku per lembar saham kelas A turun 3 persen menjadi 89,661 dollar AS pada 30 Juni dari nilai 31 Maret sebesar 89,374 dollar AS. Ini diakibatkan Berkshire telah membukukan loss dari derivative sebesar 1,41 miliar dollar AS pada kuartal ini. Padahal, pada periode yang sama tahun lalu, keuntungan derivative mencapai 1,53 miliar dollar AS. “Bagi saya secara keseluruhan laporan kinerja tersebut sangat kuat. Saya tidak berpikir derivative menutupi kekuatan
fundamental perusahaan,” tutur analis Andy Kilpatrick. Beruntung Berkshire masih mampu meningkatkan kinerja operasionalnya. Burlington Northern, yang 77,5 persennya sahamnya dimiliki Bershire, mencatat laba opersiona sebesar 600 juta dollar AS pada April-Juni ini. Kentungan operasional persahaan asuransi, bisnis terbesar Berkshire, naik 23 persen menjadi 1,55 miliar dollar AS. Laba sebelum pajak Geico juga tumbuh menjadi 329 juta dollar AS, sementara NetJets membukukan untung sebelum pajak 57,5 juta dollar AS. “NetJets terus menambah psawat yang dibutuhkan untuk melayani operasional saat ini dan kami berharap dapat menghentikan penggunaan beberapa perusahaan tertentu,” tutur pernyataan Berkshire. lha/AFP/Rtr/E-3
AFP/DANIEL SORABJI
»
Seorang wanita berjalan melalui pusat perbelanjaan fashion tertua di sekitar jalan Causeway Bay, Hong Kong akhir pekan lalu. Penjualan ritel di Hong Kong tumbuh 15,3 persen pada semester I-2010.
14 Pinjaman
MAKRO - FINANSIAL
Senin 9 AGUSTUS 2010
%
Simpanan
Pinjaman
%
BNI Griya12bln
14,50
Taplus BNI 50-100jt
2,25
BNI Fleksi
12,00
Taplus Utama BNI 50-100jt
3,00
Mandiri KPR*
BNI Multiguna
15,00
BNI Deposito 1bln <100jt*
5,50
Mandiri KPR Multiguna*
BNI Cerdas
13,00
BNI Deposito 1bln 100jt-1M*
5,75
Mandiri KPM (Mobil Baru)*
BNI Oto
7,00
BNI Deposito 1bln USD*
1,25
* Berlaku efektif Agustus 2009
Mandiri KPM (Mobil Bekas)*
Sumber: Div. Kom Perusahaan BNI
Kredit Modal Kerja
%
Simpanan
%
Tabungan Rp 14.50 5jt-50jt 15.00
Tabungan USD ≥100
Deposito Rp 1 Bln 14.25 50 jt-100jt Deposito USD 1 Bln 17.25 <US$100 Ribu 13.50
Giro Rp 50jt-500jt
Pinjaman*
%
Simpanan**
%
2.25
KPR Ekspress Debt Baru
12,49
Tabungan BII Rupiah
3,00
2.00
KPR Ekspress Debt Lama
13,49
Tabungan Gold BII
3,00
5.75
KPR Maxima Debt Baru
15,49
KKP Intensifikasi Pangan
18,00
KPP Peternakan
18,00
2.00 1.50
Deposito Rupiah 1bln Deposito Dollar AS 1bln Deposito Euro
*Efektif 1 Juli 2009
6,00 0,75 0,50
Pinjaman Pinjaman Modal Kerja Rp Pinjaman Modal Kerja USD KPM Kendaraan Baru 1th KPM Kendaraan Baru 2th KPM Kendaraan Baru 3th
%
KORAN JAKARTA
Simpanan
%
Pinjaman
%
Simpanan
%
Sinarmas >100 13,00 Tabungan ribu
3,50
Kredit Griya Mukti ≤50jt*
15,75 Tabungan Batara 5-50jt
2,75
9,00 Simas Gold ≥10jt
6,75
Kredit Swa Griya*
16,00 Giro Dollar USD
0,50
5,25
Kredit Griya Sembada*
Prima Perorangan 16,00 Batara 5-100jt*
4,50
0,15
KMK-Kontraktor*
Tabungan e’Batarapos 15,00 1jt-10jt*
3,00
2,75
Kredit Investasi*
15,00 Deposito USD 3bln
1,50
5,90 Sinarmas saving plan 6,90 Rekening Koran USD >500 7,90 Deposito USD ≥10rb 6bln
Sumber:www.bii.co.id
Sumber: www.banksinarmas.com
* Berlaku efektif 23 Juni 2009 * Berlaku 25 Agustus 2009
®
Sumber:www.btn.co.id
Lembaga Keuangan l Kemampuan Menangkal Risiko Meningkat
DISKONTO
Daya Tahan Bank Menguat
» Sidang IDB
Daya tahan perbankan nasional menangkal berbagai risiko makin membaik. Hal itu tidak terlepas dari pengawasan yang ketat dan modal bank yang cukup kuat.
ANTARA/MAHA EKA SWASTA
»
Roswati Muhammad Noor (kanan) memaparkan presentasinya disaksikan Dirut Bio Farma Iskandar pada sidang tahunan keenam Bank Pembangunan Islam (IDB) di Bandung, Sabtu (7/8).
BPD Riau Ganti Nama PEKANBARU—Bank Pembangunan Daerah (BPD) Riau bakal berganti nama menjadi Bank Riau-Kepri (Kepulauan Riau). Pergantian nama itu sebagai solusi untuk mengakomodasi permintaan Pemerintah Provinsi Kepri selaku pemegang saham yang ingin berpisah dan membentuk bank sendiri. “Insya Allah bulan ini sudah ganti nama menjadi Bank Riau-Kepri,” kata Direktur Utama Erzon di Pekanbaru, Minggu (8/8). Dikatakan, sejak pemerintah memekarkan Kepri dari Riau pada 2002, perbankan daerah tersebut masih bernaung di dalam Bank Riau. Wacana Pemerintah Kepri untuk membentuk bank pembangunan daerah sendiri (BPD) terus menguat. Bahkan, Gubernur Kepri M Sani pada Juli lalu menyatakan dalam masa kepemimpinannya lima tahun ke depan, dirinya bertekad merealisasikan pembentukan BPD Kepri. Pergantian nama bank sudah mendapat persetujuan dalam rapat pemegang saham pada Maret 2010. Hal itu juga telah mendapat persetujan dari Menteri Keuangan pada bulan Juli lalu. “Sekarang tinggal menunggu persetujuan dari BI,” katanya. Ant/E-9
BANDUNG — Tingkat ketahanan perbankan nasional terhadap berbagai risiko di bidang perekonomian semakin kuat. Daya tahan yang makin resilience itu karena Bank Indonesia (BI) sebagai regulator menerapkan sistem pengawasan yang berbasis risiko. Resilience perbankan terlihat pada kemampuan menahan dampak krisis baik krisis global maupun krisis defisit anggaran di Eropa. Peneliti Utama Direktorat Penelitian dan Pengaturan Perbankan BI Suhaedi, dalam pelatihan wartawan moneter yang berlangsung di Bandung, akhir pekan lalu, mengatakan
hasil dari financial stability assessment program yang dilakukan BI terkait penerapan Basel Core Principles for Effective Banking Supervisions sudah berjalan baik. “Supervisi sudah berjalan dengan baik. Bahkan, untuk stress test dapat dikatakan skenario yang diterapkan IMF dan World Bank terhadap perbankan di Indonesia jauh lebih berat dibandingkan yang diterapkan di bank-bank Eropa,” kata Suhaedi. Sistem pengawasan tersebut sudah mengarah pada prinsip Basel dan terbukti cukup efektif menahan dampak krisis ekonomi global, sehingga
tidak menjalar dan merontokkan perbankan nasional. “Ada 25 core principle, mengenai hasilnya kita sukses besar. Dengan kata lain, untuk regulasi dan pengawasan perbankan, kita dinilai sudah memadai,” katanya. Keberhasilan meningkatkan pengawasan, paparnya, karena pasar domestik Indonesia sangat besar, sehingga ekonomi Indonesia tidak bergantung pada eksternal demand, terutama pada permintaan ekspor. Meskipun permintaan ekspor menurun, bisnis perbankan nasional tetap tumbuh, karena ditopang oleh kuatnya sektor domestik, terutama konsumsi. Pembiayaan terhadap ekspor komoditas tertentu dalam kondisi krisis, permintaanya turun, tetapi tidak mengakibatkan pembiayaan stagnan. Dia mencontohkan jika ekonomi dunia berkonstraksi -5,52 persen, maksimal kon-
traksi di Indonesia hanya -2,5 persen. Bahkan, saat kondisi krisis global tahun 2008 lalu yang sangat parah, Indonesia masih bisa mencatat pertumbuhan hingga 4,5 persen. Kondisi perbankan makin stabil karena tingkat permodalannya cukup kuat. Rata-rata rasio kecukupan modal atau capital adequacy ratio/ CAR yang berkisar 17,8 persen ditambah likuiditas yang melimpah. Kendati demikian, dia mengakui beberapa bank CARnya masih mepet di level delapan persen. Namun, dia yakin, bank-bank tersebut akan terus memupuk modal dengan laba ditahan. Dia menambahkan kondisi perekonomian suatu negara secara umum memburuk, tecermin dari PDB-nya yamg anjlok, nilai tukarnya melemah sangat ekstrem, dan bank sentral menaikkan suku bunga.
Kondisi itu diperburuk jika perekonomian negara itu sangat bergantung pada komoditas tertentu yang harganya anjlok. Kondisi tersebut, tambahnya, yang memicu kenaikan kredit bermasalah (non performing loans/NPL) karena banyak nasabah yang gagal bayar akibat sektor usahanya turun. Hal itu yang menjadi perhatian khusus negara G-20, yang dalam pertemuannya meminta bank memperkuat modal tier satu (modal inti). “Berapa besarannya akan diputuskan pada pertemuan di Seoul November nanti,” katanya. Sebagai informasi, bank sentral Eropa telah melakukan stress test terhadap perbankannya. Hasilnya, tujuh bank diminta untuk menambah modalnya jika terjadi krisis yang lebih parah di Eropa. pnd/E-9
» Penghargaan Bank Syariah
»
Tokoh Ulama KH. Ma’aruf Amin (kiri), menyampaikan penghargaan kepada Direktur Utama Bank Syariah Mandiri (BSM), Yuslam Fauzi (kanan) , di Jakarta, Jumat ( 6/8), malam. Perbankan syariah tahun ini menargetkan pertumbuhan pembiayaan hingga 20 persen. Persentase pembiayaan syariah kurang dari 5 persen dibanding total penyaluran kredit.
“Fee” ORI untuk Dana CSR JAKARTA—PT Bank Bukopin Tbk menggunakan fee yang diterima dari hasil penjualan Obligasi Ritel Indonesia (ORI) untuk dana tanggung jawab sosial atau corporate social responsibility/CSR dengan membiayai penanaman 1.500 pohon trembesi. Penanaman pohon ini merupakan bagian dari program go green yang belakangan terus digalakkan oleh pemerintah. “Kepedulian Bank Bukopin atas program go green merupakan bagian dari bentuk tanggung jawab atas kondisi polusi saat ini,” kata Sekretaris Perusahaan Bukopin, Tantri Wulandari, dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Minggu (8/8). Para agen penjual ORI 007, katanya, berkomitmen untuk menyalurkan sebagian pendapatan (fee) yang diperoleh melalui penjualan ORI 007 untuk melaksanakan program go green. Dipilihnya pohon trembesi dalam program go green ini karena tumbuhan tersebut mampu menyerap karbondioksida (CO2) lebih banyak. pnd/E-9 ANTARA/ UJANG ZAELANI
VALAS BCA Jual
Belanja Pemerintah
BNI Beli
Jual
MANDIRI Beli
Jual
Beli
AUD
8.244
8.071
8.264
8.064
8.264
8.091
EUR
11.880
11.656 11.825
11.625
11.876
11.700
GBP
14.319
14.027 14.280
13.980
14.290
14.102
HKD
1.160
1.138
1.200
1.100
1.191
1.112
JPY
105
102
105
102
105
102
CHF
8.619
8.450
8.589
8.389
8.635
8.405
SGD
6.658
6.524
6.671
6.521
1.191
1.112
SAR
2.409
2.351
2.480
2.280
2.481
2.289
USD
9.000
8.850
8.980
8.860
8.970
8.900
CAD
8.866
8.673
8.896
8.696
8.876
8.703 Hingga 6/8
PREDIKSI RUPIAH Tren Menguat JAKARTA – Nilai tukar rupiah diperkirakan tetap dalam tren menguat, karena investasi portofolio dan intervensi otoritas moneter yang mulai melonggar. Namun, tentunya, otoritas moneter tidak akan membiarkan penguatan rupiah yang terlalu tajam karena akan berpengaruh terhadap kinerja ekspor. Demikian dikemukakan ekonom Standard Chartered Eric Alexander Sugandi di Jakarta, Minggu (8/8). “Rupiah masih akan melanjutkan tren penguatan, seperti yang terlihat pada pekan-pekan belakangan ini. Bisa saja kita akan melihat nilai tukar rupiah pada level 8.700 – 8.800 per dollar AS,” katanya. Penguatan nilai tukar rupiah, lanjut Eric, didorong oleh beberapa faktor. Pertama adalah derasnya arus investasi asing, terutama dalam bentuk portofolio. “Investasi masuk di bursa saham, bond, dan SBI (Sertifikat Bank Indonesia). Namun tidak hanya portofolio, FDI (investasi asing langsung) juga ada,” katanya. Faktor kedua, tambah Eric, adalah tekanan terhadap dollar AS akibat pelambatan beberapa indikator di AS. Investor global masih mencari peluang di negara-negara berkembang, termasuk Indonesia. Ketiga, melonggarnya intervensi dari BI, yang cenderung membiarkan penguatan rupiah dengan tujuan menekan imported inflation. Dengan rupiah yang menguat, maka impor terutama untuk raw material dan capital goods akan lebih murah. aji/E-9
Penerimaan Negara
Dana Infrastruktur Diperbesar Pemda Kelola BANDUNG – Pemerintah bertekad mengalokasikan belanja negara untuk pembiayaan infrastruktur. Prioritas terhadap infrastruktur, karena selama ini perekonmian belum bergerak cepat karena keterbatasan infrastruktur pendukung seperti jembatan, pelabuhan, jalan dan sumber energi. Dalam kunjungan kerja Presiden Susilo Bambang Yudhoyono di Bandung akhir pekan lalu, mengatakan, anggaran negara jangan sampai terkuras untuk pos belanja yang konsumtif. Pembangunan infrastruktur, kata Presiden, harus menjadi prioritas belanja pemerintah, sehingga mampu menggerakkan perekonomian. “APBN dan APBD harus benar-benar tepat. Kita bersepakat ke depan ini, APBN dan APBD harus kita gunakan secara tepat,” katanya. Penggunaan anggaran negara, lanjut Yudhoyono, harus digunakan untuk sesuatu yang produktif. Dengan demikian, belanja modal yang perlu dimaksimalkan bukan belanja barang. “Kalau bangun kantorkantor, rumah-rumah pejabat, janganlah berlebih-lebihan, yang pantas saja, supaya bisa menghemat triliunan rupiah,” katanya. Penghematan belanja barang, bisa digunakan untuk
KORAN JAKARTA/ BRAM SELO AGUNG
Ahmad Erani Yustika
tambahan belanja modal dan dialirkan membangun infrastruktur yang diperlukan rakyat. “Itu baru namanya sehat kita punya APBN dan APBD,” ujarnya. Pembangunan infrastruktur, papar Presiden, membutuhkan dana yang sangat besar, apalagi dibangun serentak. Saat ini, demikian Yudhoyono, kapasitas anggaran negara memang terus bertambah, tetapi bukan berarti dibelanjakan dengan boros. Kesejahteraan masyarakat harus menjadi tujuan utama belanja negara. “Ekonomi kita terus tumbuh, penerimaan negara makin besar. APBN dan APBD sudah tembus 1.100 triliun rupiah. Tetapi keliru kalau tidak kita manfaatkan untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat,” tambahnya. Pengamat ekonomi Indef Ahmad Erani Yustika mengatakan, kinerja belanja negara
memang belum maksimal. Di sisi fiskal, yang menjadi problem belanja birokrasi dalam APBD memakan anggaran sebesar 50,13 persen, sementara belanja publik hanya 26,07 persen. “Artinya, setengah APBD habis untuk birokrasi,” kata Erani. Untuk APBN, sedikit lebih baik. Belanja birokrasi tercatat 34,94 persen, sedangkan belanja publik sebesar 45,95 persen. Kondisi tersebut membuat stimulasi ekonomi di daerah lebih sempit dibandingkan di level pusat. Belanja publik yang minim menyebabkan kondisi infrastruktur domestik yang stagnan. Dari total panjang jalan nasional sekitar 34,5 ribu km, hanya 27 persen yang dalam kondisi baik. Jalan dengan kondisi sedang 53,8 persen, sementara dengan kondisi rusak 18,4 persen. Ketua Badan Anggaran DPR Melchias Markus Mekeng mengatakan memang sudah saatnya belanja barang pemerintah dievaluasi. Jangan sampai setiap tahun membangun gedung ternyata tidak ada isinya, sehingga kurang efisien. “Ini harus dikaji ulang,” ujar Mekeng. Untuk belanja birokrasi, dia mengatakan, sulit diturunkan karena sudah ada pegawai negeri dan kementerian serta departemen sudah menghemat dengan tidak menambah pegawai. aji/E-9
PBB dan BPHTB BANTEN—Direktorat Jenderal Pajak (Ditjen Pajak) akan mengalihkan penerimaan Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) serta Bea Perolehan Hak atas Tanah dan Bangunan (BPHTB) kepada pemerintah daerah sesuai dengan penerapan UU Nomor 28 Tahun 2009. “Untuk objek PBB, pengenaan pajak properti idealnya di daerah, karena pengawasannya lebih pasti, apalagi selama ini penerimaan dari PBB dan BPHTB juga selalu kembali ke daerah, “ kata Kasubdit Penilaian Dua, Direktorat Ekstensifikasi dan Penilaian Ditjen Pajak, Budi Harjanto, saat sosialisasi perpajakan di Anyer, Banten, Minggu (8/8). Dia menjelaskan UU Nomor 28 Tahun 2009 mengenai pajak daerah dan retribusi daerah (PDRD), Ditjen Pajak pada tahun anggaran 2010 melaksanakan BPHTB. Namun, mulai awal 2011, pengenaan BPHTB akan menjadi tanggung jawab pemerintah daerah kabupaten/kota. “Nantinya pengenaan tarif dalam UU paling tinggi dipungut lima persen dan hak pemungutan di daerah,” kata Budi. Sedangkan pengenaan PBB, masih dipungut Ditjen Pajak hingga 31 Desember 2013, dan akan menjadi tanggung jawab pemerintah daerah kabu-
paten/kota mulai 2014. “Dalam UU pengenaan tarif dikenakan paling tinggi 0,3 persen dari sebelumnya 0,5 persen, dan ini akan dikenakan untuk semua Bumi dan Bangunan, kecuali kawasan yang digunakan untuk kegiatan usaha perkebunan, perhutanan dan pertambangan,” katanya. Menurut dia, PBB serta BPHTB akan masuk dalam 11 pajak pemerintah daerah. Pajak lain yang akan dipungut oleh pemda yakni pajak hotel, pajak restoran, pajak hiburan, pajak reklame, pajak penerangan jalan, pajak parkir, pajak mineral bukan logam dan batuan (perubahan nomenklatur), pajak air tanah (pengalihan dari provinsi), serta pajak sarang burung walet yang merupakan pajak baru. Ia mengharapkan peralihan pengelolaan penerimaan dari Ditjen Pajak dapat berlangsung dengan lancar dengan biaya yang minimal dan stabilitas penerimaan terjaga. “Dengan adanya peralihan, kami mengharapkan jangan sampai penerimaan menjadi menurun,” katanya. Diakui, pengalihan pengelolaan penerimaan PBB serta BPHTB ke Pemda berpotensi menyebabkan penurunan penerimaan perpajakan hingga 2,1 persen dari APBN. din/E-9
SEKTOR RIIL
KORAN JAKARTA ®
Senin 9 AGUSTUS 2010
15
STATISTIK Harga Komoditas
2 Agustus
6 Agustus Perubahan (%)
Minyak Mentah (AS$/Barel)
ANIMO MASYARAKAT I Seorang petani menjemur gabahnya di desa Manislor, Kecamatan Jalaksana, Kuningan, Jawa Barat, Minggu (8/8). Petani mengeluhkan penurunan produksi gabah hingga di atas 50% selama dua tahun terakhir di wilayah tersebut karena hama tikus.
- NYMEX Crude
79,11
82,06
3,73
- Dated Brent
78,40
82,01
4,60
- NYMEX Henry Hub
4,97
4,62
-7,04
- Henry Hub*
4,81
4,84
0,62
Gas (AS$/MMBtu)
Mineral (AS$/Ton kecuali emas AS$/Toz) - Tembaga
7.190,00
7.394,50
2,84
- Aluminium
2.126,00
2.212,00
4,05
- Nikel
20.555,00
21.980,00
6,93
- Timah*
19.545,00
20.640,00
5,60
1.185,00
1.197,80
1,08
- Emas Sumber: Bloomberg, LME, Kitco
* Hingga 5/8
KUOTA PT KA Optimistis Angkut Barang Lebih Banyak
FOTO ANTARA/FANNY OCTAVIANUS
Pertanian Nasional I Hingga Agustus Sudah Terserap 65 Persen
Pupuk Bersubsidi Ditambah Pemerintah memastikan pasokan pupuk bersubsidi aman, meskipun ada perubahan iklim dan peningkatan luas tanam. JAKARTA – Kementerian Pertanian menyatakan serapan pupuk bersubsidi secara nasional hingga awal Agustus 2010 sudah mencapai 65 persen. Pemerintah pun menyiapkan alokasi tambahan pupuk bersubsidi. “Penyerapan pupuk sampai saat ini sebesar 63-65 persen dari total yang kita alokasikan. Saya lupa jumlahnya, tetapi untuk volume subsidi pupuk urea saja mencapai tujuh juta ton,” kata Wakil Menteri Pertanian Bayu Krisnamurthi di Karawang, Jawa Barat, Minggu (8/8). Bayu menyebutkan sepanjang 2010, pemerintah memberikan space tambahan pupuk bersubsidi 30-40 persen sebagai antisipasi dampak perubahan iklim dan meningkatnya luas tanam. Langkah itu se-
bagai upaya menjaga ambang batas aman permintaan pupuk nasional. Alokasi pupuk bersubsidi tambahan dilakukan untuk memastikan ketersediaan pupuk aman, serta menjaga kebutuhan saat terjadi peningkatan luas tanam. Pemerintah berharap dengan tambahan itu tidak ada kelangkaan pupuk. Jika ditemukan kekurangan pupuk, maka itu lebih diakibatkan oleh gangguan distribusi harian dan biasanya kasus tersebut hanya bersifat lokal. “Pengoplosan pupuk bersubsidi itu kita anggap sebagai kasus lokal dan bukan kasus nasional. Itu pelanggaran dan kita sudah memunyai mekanisme untuk menanganinya. Kalau subsidi urea sampai tu-
juh juta ton sedangkan oplosan hanya 100 ton, maka itu sangat kecil,” ungkap dia. Lebih lanjut, Bayu mengakui, pengoplosan juga bisa dipicu diskriminasi harga pupuk subsidi dengan nonsubsidi. Seharusnya yang berhak mendapatkan subsidi adalah petani bukan produk pupuknya. Karena itu di Kabupaten Karawang, pemerintah melakukan uji coba pupuk bersubsidi langsung ke petani, sehingga diharapkan yang menikmati subsidi adalah petani yang berhak. Di tempat yang sama Bupati Karawang Dadang S Mucthar menyatakan pemerintah daerahnya mengalokasikan pupuk bersubsidi sesuai dengan rencana definitif kebutuhan kelompok (RDKK) petani. “Memang selama ini selisih harga pupuk bersubsidi dengan nonsubsidi, perbedaanya mencapai tiga kali lipat. Tetapi untuk mengantisipasi pengoplosan kita maksimalkan pengawasan,” papar dia
Terkait uji coba subsidi pupuk langsung ke petani, Dadang menilainya sulit dilanjutkan karena berpotensi memunculkan birokrasi baru. Pasalnya, rantai distribusi pupuk akan semakin panjang mulai dari tingkat bupati sampai ke tingkat kecamatan, dan sistem itu sulit dikontrol. Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Karawang Nahrowi mengatakan RDKK pupuk bersubsidi di Kabupaten Karawang mencapai 82 ribu ton yang dialokasikan untuk 94.311 hektare bagi 2.056 kelompok tani. Konsolidasi HKTI Kementerian Pertanian meminta Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) menyelesaikan masalah internalnya, serta melakukan konsolidasi untuk memperjuangkan nasib petani. “Pemerintah dalam posisi menunggu HKTI untuk menyelesaikan masalah internalnya, karena yang pemerintah akui
hanya satu. Memang HKTI saat ini diminati para politikus, tetapi kita harapkan kepentingan politiknya memperjuangkan nasib petani,” kata Bayu. Dia menyebutkan sebagai organisasi tani, pemerintah mengarapkan HKTI memperjuangkan nasib petani, mengetahui persoalannya dan merepresentasikan suara petani. Jadi, organisasi HKTI (versi Prabowo ataupun Oesman), kata Bayu, harus mampu mendorong petani dalam hal efisiensi produksi dan kesiapan menghadapi perubahan iklim. Ditemui terpisah, Ketua HKTI Prabowo Subianto menyatakan setelah melantik kepengurusan, pihaknya akan mengundang HKTI versi Oesman Sapta. Sementara itu, Minggu (8/8) HKTI di bawah kepemimpinan Oesman Sapta dan Siswono Yudo Husodo melakukan deklarasi dan pelantikan kepengurusan di Jakarta dengan menggelar pengerahan massa. aan/E-2
JAKARTA — PT Kereta Api (Persero) atau PT KA optimistis mampu mengangkut barang sebanyak 23,91 juta ton dengan pendapatan sebesar 2,13 triliun rupiah pada tahun ini. Bahkan, pencapaiannya bisa lebih tinggi dengan adanya kontrak baru. “Saya optimistis tahun ini jumlahnya bisa melebihi target. Karena ada sejumlah kontrak baru yang sedang dibahas. Mudah-mudahan awal bulan depan bisa jalan,” kata Executive Vice President Pemasaran dan Penjualan Angkutan Barang PT KA Rustam Harahap di Jakarta, akhir pekan lalu. Sejumlah kontrak baru yang tengah dijajaki PTKA berasal dari pihak Unilever, Wilmar, dan Aqua Danone. Selain itu, ada dua perusahaan di Jawa yang meminta PT KA memberikan jasa angkutan untuk batu bara dan pasir besi yang diproduksinya. “Di Sumatra juga ada satu perusahaan batu bara yang ingin kita layani,” kata dia. Hingga semester pertama, PT KA, melalui unit angkutan barang, berhasil membawa 9,26 juta ton barang yang terdiri dari berbagai komoditas selama semester I 2010. Vice President Public Relations PTKA Sugeng Priyono mengungkapkan perolehan tersebut berasal dari dari angkutan bahan bakar minyak (BBM) sebanyak 923.960 ton, batu bara 5,26 juta ton, semen 1,20 juta ton, peti kemas 376.353 ton, baja coil 19.010 ton, CPO 278.101 ton, dan angkutan lain-lain 1,20 juta ton. dni/E-2
» Persiapan Ramadan
ANTARA/AMPELSA
»
Perdagangan Bebas
Kesepakatan PTA RI-Pakistan Dinantikan JAKARTA – Pelaku dunia usaha meminta pemerintah mempercepat negosiasi kerja sama perdagangan bebas bilateral terbatas (preferential trade agreement/PTA) antara Indonesia dan Pakistan. Pasalnya, Indonesia bakal kehilangan potensi ekspor minyak sawit mentah (crude palm oil/CPO) sebesar 521,3 juta dollar AS. “Lambannya respons Pemerintah Indonesia semakin mengurangi peluang Indonesia mendominasi produk ekspornya di pasar Pakistan seperti CPO (crude palm oil),” kata Direktur Eksekutif Gabungan Industri Minyak Nabati Indonesia (Gimni) Sahat Sinaga di Jakarta, Minggu (8/8). Salah satu kendala direalisasikan kesepakatan perdagangan bebas Indonesia-Pakistan adalah kekhawatiran dari Kementerian Pertanian terkait ekspor Jeruk Kino asal Pakistan. Kementerian Pertanian
mengkhawatirkan masuknya jeruk asal Pakistan itu secara bebas ke Indonesia bisa mematikan para petani jeruk lokal. Padahal, pangsa pasar CPO Indonesia di Pakistan semakin menciut hanya 11 persen pada 2009. Padahal, tahun 2007 sempat mencapai 49 persen. Hal ini karena produk CPO dari Indonesia kalah bersaing dengan CPO Malaysia yang telah terlebih dahulu mendapat fasilitas keringanan bea masuk. Menurut dia, upaya memujudkan kesepakatan perdagangan bebas dengan Pakistan tidak hanya mengincar pasar CPO Pakistan, namun juga pasar negara-negara tetangganya, seperti Afganistan, Uzbekistan, dan yang lainnya. “Pakistan itu bukan tujuan, tapi untuk memasuki pasar negara Tan Brothers (negara berakhiran tan), karena di negara-negara itu sulit membuka L/C,” kata Sahat.
KORAN JAKARTA/BRAM SELO
Sahat Sinaga
Dihubungi terpisah, Ketua Umum Asosiasi Pulp dan Kertas Indonesia (APKI) M Mansur mengungkapkan Indonesia perlu memperhitungkan untung-ruginya antara tidak masuknya produk lain dari Indonesia ke Pakistan dengan tidak masuknya jeruk kino Pakistan ke Indonesia. Apalagi,
nilai ekspor jeruk kino Pakistan ke Indonesia relatif kecil, yakni dua juta dollar AS setahun. “Nilai ekspor jeruk Kino dari Pakistan sangat kecil dibandingkan nilai ekspor beberapa produk dari Indonesia,” kata Mansur. Menurut dia, pemerintah meminta tambahan penurunan tarif tiga produk baru yang akan dimasukan dalam kerja sama. Produk tambahan itu antara lain produk kertas, keramik, dan sorbitol. Sedangkan pihak Pakistan meminta sebanyak 42 pos tarif dari produk sepatu dan kulit untuk sama-sama dimasukkan dalam kerangka kerja sama. “Apabila dalam PTA nanti Pakistan tetap tidak bersedia menurunkan bea-masuk atas produk kertas ekspor Indonesia, maka ekspor kertas dari Indonesia ke Pakistan akan terpukul oleh produk kertas dari China,” kata Mansur.
Tidak Berubah Dirjen Kerja sama Perdagangan Internasional Kementerian Perdagangan Gusmardi Bustami mengatakan posisi terakhir dari perkembangan negosiasi kesepakatan perdagangan bebas Indonesia-Pakistan tidak banyak berubah. Pasalnya, kedua negara masih mempertahankan kepentingannya. Perundingan antara kedua negara masih terbatas pada isu CPO dan jeruk kino. Serta tambahan beberapa pos tarif dari masing-masing negara. Dalam hal ini, Pakistan menyampaikan tambahan pos tarif sebanyak 32 pos tarif dan Indonesia juga menyampaikan sejumlah pos tarif untuk mencapatkan fasilitas pembebasan bea masuk. “Jadi selain CPO dan jeruk kino, ada tambahan pos tarif yang memang masih tarik-menarik, sehingga menghambat perundingan tersebut,” kata Gusmardi. ind/E-2
Sektor Usaha
por pada Mei lalu dinilai lebih karena ekonomi global yang memang bagus. “Sekarang apakah pemerintah punya persiapan untuk mendorong kinerja ekspor, di tengah tatangan krisis Eropa,” kata Ambar. Selain permintaan di pasar Eropa yang melemah, penguatan nilai tukar rupiah juga mengancam margin keuntungan industri mebel dan kerajinan. Produsen pun tidak berani menaikkan harga jual karena khawatirkan akan menurunkan daya saing. “Kontrak penjualan produsen mebel dan kerajinan menggunakan patokan 10.000 rupiah per dollar AS. Kini rupiah telah
« Selain tekanan apresiasi rupiah, industri mebel dan kerajinan saat ini dihadapkan pada penurunan permintaan ekspor.
»
Ambar Tjahyono KETUA UMUM ASMINDO
menembus level 8.800 rupiah per dollar AS, sehingga produsen sudah susah dalam memproduksi dan menjual produk,” tutur dia. Menurut Ambar, menilai kurs yang ideal bagi sektor
industri mebel dan kerajinan adalah 9.500 - 10.000 rupiah per dollar AS. Selain itu, industri mebel juga makin tertekan seiring kenaikan tarif dasar listrik (TDL) yang mulai berlaku pada Agustus ini. “Kami tetap menolak kenaikan sebesar 10 persen sampai dengan 18 persen karena industri kami akan mati,” sebut Ambar. Sementara itu, Kementerian Perindustrian menyebutkan, ada beberapa sektor industri yang harus diwaspadai mengalami penurunan pertumbuhan pada kuartal III /2010. “Yang harus diwaspadai adalah beberapa sektor industri yang akan mengalami pe-
Singapura Berharap Perbaikan Regulasi BATAM – Pemerintah Singapura mengeluhkan birokrasi di Indonesia yang dinilai lambat dibanding Vietnam dan Malaysia. Selain itu, regulasi yang ada dinilai belum pro investasi, akibatnya rencana kerja sama Indonesia-Singapura dalam kerangka Spesial Economic Zone (SEZ) di Batam, Bintan, dan Karimun tidak jalan. “Saya sarankan pemerintahan Indonesia untuk lebih mempercepat proses-proses yang berkaitan birokrasi,” kata Konsulat Singapura di Batam, Raj Kumar, saat meresmikan kantor konsulatnya di Batam akhir pekan lalu. Menurut Raj, lambannya birokrasi dan masih adanya persoalan regulasi menyebabkan kerja sama Indonesia dan Singapura terkait dengan SEZ atau FTZ terkesan jalan di tempat. Saat ini, Singapura masih menunggu kejelasan Pemerintah Indonesia terkait revisi aturan FTZ (PP No 2 Tahun 2009). Menteri Luar Negeri Singapura George Yeo seusai meresmikan Konsulat Singapura di Batam menambahkan, sekitar 70 persen dari total pengunjung di Batam merupakan warga Singapura. Investasi Singapura di Batam juga cukup tinggi. Pada tahun 2009 nilai investasi Singapura di Indoenesia mencapai 4,4 miliar dollar AS dan sepertiga dari nilai itu ditanam di wilayah Batam dan Bintan. gus/E-2
Bandara Adisutjipto Seleksi Penerbangan Ekstra
Industri Mebel Makin Terpuruk JAKARTA – Industri mebel dan kerajinan nasional makin tertekan. Permintaan produk di pasar Eropa diperkirakan bakal turun 20-25 persen hingga akhir tahun ini. “Selain tekanan apresiasi rupiah, industri mebel dan kerajinan saat ini dihadapkan pada penurunan permintaan ekspor dari pasar Eropa, sebagai imbas krisis ekonomi di Yunani,” ujar Ketua Umum Asosiasi Industri Permebelan dan Kerajinan Indonesia (Asmindo) Ambar Tjahyono ketika dihubungi, Minggu (8/8). Dia menambahkan, semestinya saat ini menjadi musim panen (high season) untuk industri mebel. Kenaikan eks-
Pengunjung mengamati domba yang dijual di Pasar Hewan, Desa Cot Irie, Aceh Besar, Nangroe Aceh Darussalam, Sabtu (7/8). Menyambut tradisi Meugang Ramadan di Aceh, sebanyak 30.000 ekor ternak dipersiapkan untuk kebutuhan daging, di antaranya domba, kambing, sapi dan kerbau.
nurunan pada kuartal III, yakni peralatan kedokteran dan kayu dan barang-barang dari kayu,” kata Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Industri (BPPI) Kementerian Perindustrian (Kemenperin) Dedi Mulyadi di Jakarta, akhir pekan lalu. Menurut dia, dari data Badan Pusat Statistik (BPS) menunjukkan pada kuartal II/2010 dibandingkan dengan kuartal I/2010, industri peralatan kedokteran, alat-alat ukur turun 17,61 persen, kayu dan barangbarang dari kayu melorot 6,78 persen dan kertas dan barang dari kertas melemah 4,70 persen, serta tekstil turun 4,26 persen. ind/E-2
YOGYAKARTA – PT Angkasa Pura I Cabang Bandara Adisutjipto Yogyakarta melakukan seleksi ketat terhadap permohonan penambahan jadwal penerbangan atau penerbangan ekstra pada angkutan Lebaran tahun ini. “Kami akan lebih selektif untuk usulan penerbangan ekstra pada Lebaran ini, khususnya untuk jadwal atau jam penerbangannya,” kata Manajer Operasional PT Angkasa Pura I Cabang Bandara Adisutjipto Yogyakarta Halendra, Minggu (8/8). Menurut dia, seleksi tersebut untuk menghindari kepadatan jadwal penerbangan pada prime time atau jam-jam sibuk yakni pagi pukul 06.00 WIB hingga pukul 10.00 WIB, sore dari pukul 14.00 WIB hingga pukul 17.00 WIB, dan malam hari pukul 19.00 WIB hingga pukul 22.00 WIB. “Kemungkinan besar maskapai penerbangan yang mengajukan ekstra penerbangan pada jam-jam tersebut akan kami tolak,” tutur Halendra. Sampai saat ini maskapai yang mengajukan penambahan penerbangan untuk angkutan Lebaran baru dari maskapai penerbangan internasional yakni Air Asia Indonesia maupun Air Asia Malaysia serta Malaysia Air System dengan rute Yogyakarta-Kuala Lumpur dan YogyakartaSingapura. Ant/E-2
BEDAH
16
PROPERTI
Senin 9 AGUSTUS 2010
KORAN JAKARTA
Jasa Perantara l Kinerja Semester Pertama Naik 70 Persen
Broker Kian Dipercaya DOKUMEN KORAN JAKARTA
PROFESI BROKER I Agen broker properti menjelaskan produk yang ditawarkan kepada calon pembeli di Jakarta, belum lama ini.
Melahirkan Agen Properti Profesional
P
asca pemberlakukan SK Permendag No 33 Tahun 2008 mengenai Perusahaan Perantara Perdagangan Properti, persiapan penyeragaman pemberian sertifikasi pada profesi broker sudah menampakkan bentuk. Dan pertengahan tahun depan industri broker properti mulai dijalankan tenaga pemasaran berlisensi dengan etika kerja yang jelas. Wakil Ketua Umum Asosiasi Realestate Broker Indonesia (Arebi) Hendry Tamzel mengungkapkan sertifikasi profesi dan Surat Izin Usaha Perusahaan Perantara Perdagangan Properti (SIUP4) sangat penting untuk membuat semacam entry barrier yang membuat industri ini tidak mudah dimasuki sembarang orang tanpa keahlian dan etika. Dengan begitu, ke depan, diharapkan mampu mendukung profesionalitas agen properti di Tanah Air. Saat ini, aturan sertifikasi bagi broker sedang dalam tahap pengujian materi di Kementerian Perdagangan. Dalam waktu dekat Arebi akan mengundang semua pihak terkait guna membahas draf materi sertifikasi tersebut. Hendry menuturkan berdasarkan Peraturan Menteri Perdagangan No 33/2008, seluruh perusahaan broker yang beroperasi di Indonesia harus beranggotakan broker yang telah mendapat sertifikasi. “Peraturan tersebut sebenarnya mulai berlaku 21 Agustus 2009 lalu, namun karena kurikulum LSP (Lembaga Sertifikasi Profesi) belum tuntas, sementara Arebi bisa mengeluarkan sertifikat sebagai salah syarat untuk mengajukan SIUP4,” ungkap dia, Jumat (6/8). Menurut Hendry, LSP ini nantinya akan berada di bawah naungan Badan Sertifikasi Nasional Profesi (BSNP), sedangkan pengawasan dilakukan Kementerian Perdagangan (Kemendag). Berdasarkan aturan, bila perusahaan broker tidak memiliki minimal dua tenaga ahli besertifikat LSP, Kemendag tidak akan menerbitkan SIUP4 sebagai dasar hukum bagi perusahaan broker melakukan transaksi jual-beli properti di Indonesia. Arebi meyakini selain akan menciptakan persaingan yang sehat antarbroker, keberadaan sertifikasi broker akan meningkatkan kualitas agen properti yang beroperasi di Indonesia. Anggota Bertambah Ketua Umum Arebi, Darmadi Darmawangsa, menyebutkan dampak dari SK Mendag ini mulai terasa dengan semakin bertambahnya anggota Arebi. Bahkan guna mengoptimalkan pelayanan, Arebi DKI telah membentuk enam koordinator wilayah (korwil) di setiap kota administratif di DKI Jakarta ditambah korwil Bodetabek. Wilayah Jabodetabek menjadi sangat penting, karena hampir 80 persen dari total jumlah broker properti beroperasi di wilayah ini. “Anggota kami tumbuh pesat sejak diterbitkannya Ppermendag tersebut. Dari semula 80 kantor, kini tercatat sudah lebih dari 130 kantor. Kami memperkirakan jumlah perusahaan broker yang masuk Arebi akan terus bertambah, karena jumlah kantor broker yang beroperasi di Jabodetabek diperkirakan mencapai 800 kantor broker, baik merek asing maupun lokal,” kata Darmadi, Jumat. Selama ini, persentase broker yang bukan anggota Arebi masih lebih besar. Menurut data, di Jakarta Selatan dari sedikitnya 300 kantor broker, hanya 20 kantor yang tercatat sebagai anggota Arebi. Sementara di seluruh Indonesia, total anggota Arebi tercatat sebanyak 230 kantor. Direktur Ben Hokk Properti Serpong, Nurul Yaqin mengatakan, sertifikasi broker merupakan bagian dari etika profesi, sehingga menjadi keharusan bagi setiap perusahaan broker properti untuk disertifikasi. mri/E-2
Pasar yang makin membaik seiring penurunan suku bunga kredit ikut berdampak pada bisnis jasa perantara jual-beli properti.
P
asar yang membaik sepanjang semester I-2010 tidak membuat broker properti berpuas diri. Pasalnya, masuk paro kedua ini imbas kenaikan tarif dasar listrik (TDL) mesti diantisipasi. “Keyakinan saya di semester II-2010 ini demand tetap tinggi, tapi perlu diwaspadai gerakan suplai akan mengarah ke mana. Pasokan harus tetap hati-hati dan pembelian secara KPR akan tetap menjadi primadona,” kata Executive Director Century21 Indonesia, Hendry Tamzel, Jumat (6/8). Dia menyebutkan pada semester I-2010 pasar broker properti cukup baik. Bahkan, kenaikannya diperkirakan mencapai 70 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu. Hal ini terjadi karena permintaan yang meningkat disikapi secara baik oleh pengembang dengan menambah suplai. Serta memberikan insentif suku bunga guna menarik minat masyarakat membeli rumah. “Diversifikasi investasi juga merupakan faktor penumbuh pasar properti karena bunga deposito perbankan saat ini masih tidak menarik,” kata Hendry. Century21 Indonesia sendiri, sepanjang semester I-2010, berhasil memperoleh volume transaksi sebesar 2,7 triliun rupiah atau 60 persen dari target 2010 sebesar 4,5 triliun rupiah. Transaksi penjualan terbesar Century21 Indonesia pada paro pertama 2010 berasal dari secondary market yakni sebesar 61 persen dan primary market sebesar 39 persen. Pencapaian itu cukup mengejutkan, mengingat sejak tahun 2008 transaksi dari primary market hanya 15 persen. Hendry optimistis pihaknya mampu mencapai target tersebut. Pasalnya, kondisi pasar properti baik primary maupun secondary cukup baik sepanjang tahun ini. Menurut dia, saat ini terjadi peningkatan dalam kepercayaan masyarakat kepada profesi broker broperti yang ditunjukkan dengan rata-rata kenaikan tingkat komisi yang lebih baik secara nasional. Pemanfaatan teknologi juga sudah semakin
KORAN JAKARTA/BRAM SELO AGUNG
POTENSI BISNIS I Calon pembeli melihat gambar rumah yang dijual sebelum melakukan transaksi di kantor salah satu broker di Jakarta, beberapa waktu lalu. Potensi bisnis jasa perantara jual beli properti dinilai makin membaik seiring meningkatnya kepercayaan masyarakat terhadap jasa broker.
KORAN JAKARTA/JULIARDI
kentara dan kini langsung berpengaruh kepada penjualan agen properti. Di sepanjang tahun ini dia juga memprediksi pembelian rumah baik di primary market maupun secondary market akan mengalami peningkatan sekitar 53 persen seiring kebijakan sejumlah bank yang menurunkan suku bunga pinjaman. Ketua Umum Asosiasi Real Estate Broker Indonesia (Arebi) Darmadi Darmawangsa menegaskan kondisi bisnis agen properti sebenarnya relatif stabil pada 2009 lalu. Bahkan, pengaruh krisis finansial global tidak terlalu signifikan mengganggu pendapatan karena broker biasanya cenderung fleksibel membaca ceruk pasar. Selain proyek baru dan properti bekas pakai, broker banyak menangani penjualan proyek properti di luar negeri. “Imbas krisis hanya terasa
di semester pertama, namun seiring membaiknya indikator ekonomi nasional, penjualan broker properti kembali membaik di paro kedua 2009 lalu terutama di pasar sekunder,” ungkap dia, Sabtu (7/8). Menurut Darmadi, kenyataan itu menunjukkan bisnis properti tetap bisa tumbuh di tengah tekanan perekonomian. Dengan kondisi pasar yang lebih baik, diyakini bisnis broker properti tahun ini sangat menjanjikan. Presiden Direktur Era Indonesia itu meyakini potensi pertumbuhan omzet broker properti sekitar 25 triliun – 30 triliun rupiah mampu terpenuhi sepanjang 2010. “Prinsipnya profesi broker properti tidak pernah mengenal krisis karena lebih mudah menyesuaikan diri dengan kondisi pasar. Bila pasar sedang lesu, kami bermain di ru-
mah sekunder (bekas pakai). Tapi ketika properti booming, kami main di rumah primer,” kata Darmadi. Selain itu, menurut dia, saat ini muncul kecenderungan pengembang mulai menyerahkan pemasaran proyek kepada perusahaan broker. Padahal, sebelumnya, banyak pengembang memilih membentuk divisi pemasaran sendiri (in house) untuk mendukung penjualan proyek propertinya. Dia mencontohkan di Tangerang dan Depok yang kini banyak bermunculan pengembang kelas menengah yang memilih menyerahkan pemasaran proyeknya kepada broker. “Pengembang kelas menengah ini biasanya lebih efisien. Dengan menggunakan jasa broker properti, pengembang tidak perlu merekrut tenaga pemasaran dalam jumlah besar sehingga tiap bulan tidak perlu mengalokasikan dana untuk membayar gaji dan pelatihan,” kata dia. Masih Asing Sementara itu, perusahaan broker properti waralaba asing diperkirakan masih akan mendominasi pasar hingga 80 persen tahun ini. Ini terlihat dari posisi lima besar perusahaan jasa perantara properti, baik dari sisi omzet maupun jaringan, yang sebagian besar merupakan waralaba asing, sebut saja ERA, Century 21, Ray White, LJ Hooker, dan Raine & Horne.
Menurut Darmadi, meski berbendera asing, sebagian besar kepemilikan perusahaan agen properti itu sudah dikuasai warga negara Indonesia. Broker waralaba selama ini memang masih mendominasi pasar broker nasional. Hal itu disebabkan agen bermerek asing tersebut sudah memiliki sebuah franchising business yang matang. Di negara asalnya, broker asing sudah mengelola dan menjalankan bisnis ini selama puluhan tahun dengan jaringan, pengalaman, dan pelatihan yang cukup baik. Begitupun, Darmadi tidak berani mengklaim bahwa dominasi tersebut disebabkan rendahnya kualitas sumber daya manusia (SDM) broker lokal. Menurut dia, bisnis broker properti merupakan usaha yang baru bisa dinikmati hasilnya dalam jangka panjang. Itulah mengapa kekuatan modal paling dominan dalam bisnis broker properti, di samping kesiapan pengelolaan manajemen. Sebagian besar perusahaan broker waralaba lokal menghadapi kendala keuangan. Demikian pula dengan beberapa broker waralaba asing. “Saya kira banyak perusahaan broker tutup karena kehabisan modal kerja dan faktor pasar yang memang kurang kondusif. Yang waralaba asing pun buktinya banyak yang gulung tikar,” tutur Darmadi. mri/E-2
SERAMBI Intiland Buka Whiz Hotel di Yogyakarta YOGYAKARTA – Bisnis perhotelan di Yogyakarta semakin membaik. Hal itu didukung jumlah wisatawan asing dan lokal uang terus meningkat setiap tahun. Dengan tingkat okupansi hotel hampir 100 persen di akhir pekan, pertumbuhan hotel di daerah tersebut terbilang cukup tinggi. “Sebagai kota wisata dan pendidikan, pasar hotel di Yogyakarta cukup besar. Ini belum termasuk jumlah pengunjung yang datang untuk keperluan bisnis,” ungkap Presiden Direktur PT Intiwhiz International, Moedjianto Soesilo Tjahjono, pada soft opening Whiz Hotel Yogyakarta, Minggu (8/8). Data Dinas Pariwisata Yogyakarta mengungkapkan jumlah wisatawan yang berkunjung ke Yogyakarta pada tahun 2009 lalu mencapai 1,2 juta orang. Tahun ini, angkanya diperkirakan melonjak menjadi 1,75 juta orang. Whiz Hotel Yogyakarta merupakan hotel pertama dari
jaringan Whiz Hotels yang dikembangkan perseroan. PT Intiwhiz International merupakan anak usaha PT Intiland Development Tbk yang bergerak di pengembang jaringan hotel. Pembukaan Whiz Hotel Yogyakarta, kata Moedjianto, sekaligus menjadi wujud komitmen Intiland untuk terus mengembangkan jaringan Whiz Hotel ke kota-kota besar di Indonesia. Whiz Hotel Yogyakarta dibangun di lokasi sangat strategis, yakni di jalan Dagen, kawasan Malioboro, Yogyakarta. Hotel yang berdiri di jantung Kota Yogyakarta ini terdiri dari enam lantai dan menyediakan 103 kamar. Setelah Yogyakarta, Intiland berencana mengembangkan jaringan Whiz Hotel di Semarang, Surabaya, Jakarta, Balikpapan, dan Bali. Menurut Moedjianto, pihaknya menyiapkan anggaran sebesar 500 miliar rupiah untuk pembangunan sedikitnya 10 hotel baru di sejumlah kota di Indonesia hingga akhir 2011. PT Intiwhiz ditargetkan membangun 60 hotel dalam lima tahun mendatang. mri/E-2
Pemerintah Minta Perbankan Mulai Verifikasi JAKARTA – Kementerian Perumahan Rakyat meminta perbankan mulai menerapkan fasilitas likuiditas perumahan sebagai pengganti skim subsidi perumahan yang lama. Pasalnya, fasilitas likuiditas perumahan telah berlaku secara efektif sejak diluncurkan 29 Juli lalu. Menteri Negara Perumahan Rakyat Suharso Monoarfa mengungkapkan sejak diluncurkannya program fasilitas likuiditas pembiayaan perumahan, program tersebut sudah berlaku efektif. Semua perangkat termasuk petunjuk teknis telah selesai dibahas. “Semua sudah tuntas, termasuk aturan main. Bahwa ada beberapa yang sedang dalam tahap finalisasi, itu tidak akan memengaruhi. Saya harap perbankan bisa segera melaksanakan program ini, termasuk melakukan verifikasi terhadap calon penerima fasilitas likuiditas,” kata Suharso se-
usai peluncuran situs web baru Kemenpera, Kotak Pengaduan Masyarakat, serta E-Procurement di Jakarta, Jumat (6/8). Dia menyebutkan dengan skim baru fasilitas likuiditas ini, maka proses verifikasi terhadap calon pembeli rumah dilakukan langsung oleh perbankan. Karena itu, jika perbankan masih belum mengerti tentang petunjuk teknis terkait penya-
luran dana fasilitas likuiditas, pihak Kemenpera bersedia melakukan pertemuan dengan kalangan perbankan untuk membahas teknis pelaksanaan maupun kendala di lapangan. “Verifikasi nasabah oleh bank sudah bisa mulai. Kami sendiri terus melakukan sosialisasi kepada perbankan dan masyarakat terkait program ini,” papar Suharso. mri/E-2
KORAN JAKARTA/JULIARDI
RUMAH BERSUBSIDI I Pekerja mengerjakan pembangunan rumah bersubsidi di Parung, Jawa Barat, beberapa waktu lalu. Fasilitas likuiditas perumahan diharapkan bisa meningkatkan penyerapan rumah bersubsidi.
Pengelola Pusat Perbelanjaan Mulai Berbenah JAKARTA – Lambannya pertumbuhan penyerapan ruang ritel mendorong pengembang pusat perbelanjaan berbenah diri. Salah satunya dilakukan Indoland Perkasa, pengembang Pamulang Square, Tangerang Selatan, Banten. Presiden Direktur Indoland Perkasa Sukirman Johan mengatakan Indoland berencana membenahi fasilitas pusat perbelanjaan Pamulang Square agar tampil lebih modern. Untuk pembenahan fasilitas ini perusahaan menganggarkan dana sebesar 11 miliar rupiah. Saat ini, sedang dilakukan pengecatan gedung. Nantinya ada pula perbaikan-perbaikan fasilitas untuk kios dan tenanttenant yang ada di pusat perbelanjaan. Beberapa fasilitas baru juga bakal ditambah seperti kehadiran bioskop XXI. “Kami berupaya penyelesaian pembenahan rampung sebelum Lebaran,” tutur dia di Tangerang, Banten, Sabtu (7/8).
Selain itu, Indoland juga berencana pula mengembangkan Situ Pamulang menjadi tempat wisata yang dapat menjaring pengunjung lebih banyak lagi. Upaya ini dilakukan sebagai sambutan atas ajakan Pemerintah Kota Tangerang Selatan untuk memberikan ruang rekreasi bagi masyarakat setempat. Danau itu sendiri memiliki luas sekitar tujuh hektare, dan berada persis di samping Pamulang Square. Pamulang Square merupakan pusat perbelanjaan yang dibangun PT Indoland Perkasa dengan konsep trade mall pertama dan terbesar di Tangerang Selatan. Pusat perbelanjaan ini berada di jalan utama Pamulang yang mengarah dari dan ke Ciputat, BSD, Pondok Cabe, Sawangan, Parung, dan sekitarnya. Direktur Utama Indoproperti Hary Jap mengatakan Pamulang Square berada di area strategis karena dikelilingi sekitar 60 perumahan yang ada di kawasan ini. “Dengan adanya Pamulang Square, warga di sini tidak perlu lagi ke Jakarta,” tukas dia. mri/E-2
®
Senin
RONA
9 AGUSTUS 2010
17
Sosok Awam yang Mendadak Terkenal
M
KORAN JAKARTA/M FACHRI
MODAL PEDE l Kemajuan teknologi terbukti dapat mendongkrak popularitas. Dari yang tadinya bukan siapa-siapa, dengan bermodal rasa percaya diri (pede) seseorang mendadak bisa tenar plus bertabur job sana-sini. Fenomena itulah yang terjadi pada Shinta dan Jojo, dua ABG yang kini akrab dipanggil Shinjo.
Mendongkrak Karier lewat Internet Menjadi terkenal dan meraih popularitas adalah impian semua orang. Dan, kini sarana untuk menuju ke sana sangat terbuka, salah satunya lewat Internet.
D
unia maya itu memang menjadi sarana menggapai impian, seperti meraih ketenaran. Di sisi lain, Internet juga sekaligus mengancam karier seseorang, apabila materi yang diunggahnya berseberangan dengan nilai-nilai kesusilaan. Sebut saja nama Sinta dan Jojo yang tiba-tiba mencuat di jagat industri hiburan berkat video lipsync Keong Racun yang diunggahnya ke situs You Tube pada akhir Juni lalu. Berkat Internet, popularitas dua mojang Bandung ini meroket hingga menjadi bahan perbincangan pokok di situs Twitter dan muncul di laman media asing. Modalnya adalah bakat, narsistis, serta kreatif menampilkan tontonan unik di depan kamera komputer jinjingnya (webcam) dan mengunggahnya ke dunia maya. Yup, Internet-lah yang mendongkrak nasib mereka. Sinta dan Jojo juga dinaungi keberuntungan. Walhasil, kini mereka didapuk menjadi model iklan dan model video klip Keong Racun. Popularitas yang datang tiba-tiba itu memang tidak disangka oleh kedua gadis yang berstatus mahasiswi ini. ”Kami awalnya iseng aja buat video (Keong Racun), tidak menyangka kalau direspons orang, semuanya terjadi tiba-tiba,” kata Jojo di sela-sela syuting klip Keong Racun di Studio Sparc, Cijantung, Jakarta Timur, awal pekan ini. Dalam kisah berbeda, pengalaman seperti demikian mirip dengan Justin Bieber, penyanyi asal Kanada. Dia menjelma dari remaja yang besar di kota kecil, Stratford, Kanada, dan menjadi sosok yang diidolakan remaja putra-putri sejagad. Ini terjadi karena video yang menunjukkan kebolehannya dalam berolah vokal di You Tube mencuri perhatian Scooter Braun, produser musik, pada 2009. Bieber pun diajak Braun membuat album perdana bertajuk My World.
AFP PHOTO/LOIC VENANCE
Hasilnya mengundang decak kagum, meski tergolong penyanyi pendatang. My World diganjar platinum di Kanada dan AS. Begitulah, sekelumit kisah sukses individu berprestasi gara-gara iseng mengunggah kreativitasnya ke Internet. Sinta-Jojo dan Bieber adalah contoh dari ratuans juta orang yang memanfaatkan internet. Donny BU, pengamat Internet, menjelaskan dunia maya itu memang mampu mendongkrak popularitas. Ini menjadi peluang yang bisa dimanfaatkan masyarakat guna meraih cita-citanya, entah itu ingin menjadi musisi, aktris, atau penulis andal. Kehebohan video Keong Racun, kata Donny, menjadi acuan bagi masyarakat di masa mendatang untuk menggapai impiannya. Apalagi sejumlah situs jejaring sosial menyediakan fitur-fitur berformat audio visual. Contohnya saja, Facebook dan You Tube. Plus Minus I Gusti Ngurah Putra, pengamat komunikasi massa UGM, menilai situs jejaring sosial di Internet menjadi sarana komunikasi masyarakat untuk menarik perhatian publik. Lantaran demikian, Internet mampu menjadi media alternatif bagi masyarakat yang kebutuhannya disesuaikan oleh penggunanya. Misalnya, dimanfaatkan sebagai kon-
» Tidak semua materi internet berdampak positif pada khalayak umum, apabila materi yang diunggahnya berbenturan dengan nilai agama dan kesusilaan, tentu saja Internet memberi efek negatif.
»
trol sosial yang terkait dengan kepentingan publik. Putra mencontohkan gerakan massa mendukung pembebasan Prita Mulyasari, serta duo pejabat KPK Bibit Samad Rianto-Chandra Hamzah yang menjadi topik pembicaraan di situs jejaring sosial beberapa waktu lalu. Berkat dukungan warga via internet, maka kisah ketiga orang tersebut berakhir dengan senyuman. Akan tetapi, tidak semua materi internet berdampak positif pada khalayak umum, apabila materi yang diunggahnya berbenturan dengan nilai agama dan kesusilaan, tentu saja Internet memberi efek negatif. Karena itu, materi di dunia maya yang dianggap meresahkan pastinya terancam diblokir. Contohnya pemblokiran film Fitna, sebuah film berbahasa Belanda yang dibuat oleh politisi sayap ka-
nan Belanda, Geert Wilders, pada 2008. Lantaran filmnya dianggap menghina umat muslim, maka pemerintah memblokir akses yang terkoneksi dengan film tersebut dalam jangka waktu tertentu. Juga situs YouTube, MySpace, atau Rapidshare. Contoh lainnya adalah video yang diduga mirip Ariel-Luna Maya bersliweran di dunia maya, sehingga membuat nama kedua artis tersebut menjadi bahan perbincangan dunia, mulai tukang becak, tokoh agama, pejabat, sampai media asing membicarakan video tersebut. Pemerintah pun memblokir akses Internet yang terkait dengan video tersebut demi melindungi kepentingan umum, terutama melindungi hak anakanak dari materi pornografi. Implikasi video panas artis tersebut tidak bisa diremehkan demi kepentingan masyarakat. Simak saja data yang disodorkan Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) yang dilansir akhir Juni. KPAI menyebutkan seminggu setelah video mesum artis ini beredar, pihaknya menerima laporan bahwa ada 33 anak menjadi korban pelecehan seksual dan pemerkosaan. KPAI menyebutkan pelaku pemerkosa “terinspirasi” melihat video milik ketiga artis itu. Dari 30 anak, 24 di antaranya menyatakan sudah melihat video tersebut. Nah, jadi materi yang diunggah ke internet tidak selamanya mendongkrak ketenaran seseorang. Malah sebaliknya bisa mengancam karier si pelakunya. Donny mencontohkan video artis Marshanda yang mempertontonkan amarahnya di You Tube. Beragam reaksi dari masyarakat ditujukan ke gadis berparas cantik itu. Ada yang mencibir dan ada pula yang bersimpati ke Marshanda. “Ini artinya internet tidak selalu berdampak positif,” imbuh Donny yang juga peneliti di Information and Communication Technology (ICT) Watch. Untuk itu, Donny mengusulkan agar masyarakat jangan mentah-mentah mencontohkan sebuah materi di Internet, meski materi tersebut mengubah nasib si pelakunya. “Kalau dicontoh mentah-mentah, bisa saja menjadi bumerang,” kata Donny mengingatkan. Memang sah-sah saja apabila Anda mengunggah hal-hal konyol dan unik, sehingga mengundang tawa pengunggahnya. Tapi tidak salahnya pula, jika Anda memikirkan masak-masak dampaknya di kemudian hari. vic/L-1
eretas popularitas sangatlah mudah di era serba digital ini. Tidak percaya? Kirim saja video kreatif anda ke internet via situs jejaring sosial. Untuk urusan yang satu ini, Justin Bieber, penyanyi R&B asal Kanada, menjadi bukti kalau menggapai popularitas sangatlah mudah, meski rekam jejaknya tidak banyak diketahui oleh pelaku industri hiburan. Sebelum namanya tenar di blantika musik internasional, Bieber hanyalah remaja biasa seperti remaja seumurannya yang sering nongkrong. “Saya sering hangout bersama temanteman,” kata penyanyi berumur 16 tahun ini, seperti dilansir laman MTV. Nasibnya berubah total saat Scooter Braun, yang dekat dengan sejumlah penyanyi top AS, menemukan video Bieber di situs tersebut. Lantas Braun mengontak Bieber serta mengenalkannya ke Usher, penyanyi R&B nomor wahid. Cerita selanjutnya ibarat dongeng. Sebab, Bieber disodorkan kontrak untuk merilis album dan laris manis. Ia pun menjelma menjadi idola baru. Reindhy, pelaku industri hiburan, mengatakan pintu menjadi orang terkenal terbuka lebar. Pasalnya, media Internet memberi kemudahan bagi siapa pun guna menunjukkan bakat dan keterampilannya. “Syaratnya dia kreatif, unik, tampil beda, idenya segar, dan mendapat pengakuan dari pengunggahnya,“ jelasnya. Manajer artis di Pangeran Cinta Management ini menyatakan Internet menjadi media alternatif bagi masyarakat yang ingin menyaksikan tontonan berbeda dibandingkan dengan yang disaksikannya di layar kaca. Merujuk hal itu, Reindhy mencontohkan kesuksesan video lipsync Keong Racun yang dipertunjukkan Sinta dan Jojo via You Tube. Jojo mengatakan videonya itu hanya sekadar iseng dan mengekspresikan diri lewat Internet. Lantaran aksi mereka di video itu mengundang decak kagum dan tawa, banyak orang yang mengunduhnya. Jumlahnya sudah mencapai dua juta hits. “Tampilannya lucu dan kemasannya berbeda, sehingga mencuri perhatian di tengah pasar yang serbaseragam ini,“ ulas Reindhy mengenai video Sinta-Jojo.
Justin Bieber RICK DIAMOND/GETTY IMAGES
Karena itu, Reindhy buru-buru merekrut dua mojang asal Bandung itu ke Pangeran Cinta Management, lantaran dinilai berpotensi meraup rupiah dalam industri hiburan. Honor manggung artis dadakan ini pun empat kali lipat dari honor standar setiap kali tampil di program televisi. Reindhy mengatakan para pengguna situs jejaring sosial sangat mudah memengaruhi opini pengguna lain dengan mengunggah tontonan-tontonan kreatif, sehingga menjadi perbincangan khalayak umum. Kendati demikian, perlu ada syarat-syarat yang harus dipenuhi orang biasa, jika ingin tenar di dunia maya. Pertama, kata Reindhy, materi produknya (lagu, busana, atau gaya panggung) unik, dan punya nilai jual. Kemudian tampilannya mampu memancarkan aura menghibur, sehingga menyedot perhatian masyarakat. Donny BU, pengamat Internet, menyatakan kesempatan masyarakat awam menjadi terkenal di dunia sangat mudah asalkan materi yang dipertunjukan tidak melanggar nilai agama dan kesopanan. Sejumlah artis luar negeri, kata Donny, awalnya justru tenar di dunia maya, sehingga mendapat pengakuan dari penggemar dari berbagai negara. Selain Bieber, ada pula aktor Shane Dawson asal AS yang terlebih dahulu mendapat respons positif di jagad nirkabel. Terus ada juga Andy Mckee, gitaris yang meneken kontrak rekaman dengan Candyrat Records, gara-gara kepiawaiannya memainkan dawai gitar disaksikan satu juta pengunggah You Tube pada 2006. Kini mereka menjelma sebagai artis papan atas dan bergelimang dollar. Hanya saja mereka harus merelakan kehidupan privasinya terusik. Bieber merasakan itu. Sinta dan Jojo pun mulai merasakan hal itu. “Kemarin bukan siapa-siapa, sekarang sudah terkenal, kalau ketemu orang pasti minta foto bareng, tapi kita tidak mau ngartis (sok terkenal) ah,” kata Jojo dengan nada manja. vic/L-1
18
Senin
KORAN JAKARTA
9 AGUSTUS 2010
Menjual Potensi Negeri lewat Dunia Maya
Memilih dan Memanfaatkan Konten Internet
B
Fungsi Internet kini telah berkembang, bukan lagi sekadar sebagai media informasi, tapi juga media berpromosi. Fungsi tersebut semestinya bisa dioptimalkan Pemerintah Indonesia untuk mempromosikan potensi negeri (misalnya pariwisata ), agar sampai ke telinga dunia internasional.
V
AFP/UGUR CAN
PEMANFAATAN MAKSIMALI Inggris dan Korea Selatan adalah negara yang berhasil menyinergikan e-literacy warganya dengan sektor swasta-pemerintah. Hal yang sama semestinya juga dapat kita lakukan, demi pemanfaatan Internet sebagai sumber teknologi dimanfaatkan secara maksimal. rintah Indonesia belum mengoptimalkan media Internet, semisal jejaring sosial, untuk berbagai keperluan. “Bahkan, pemerintah terkesan gagap menghadapi perubahan TI yang berubah sangat cepat,” ulas Wahyudi yang juga menjadi pengajar di FISIP Universitas Gadjah Mada (UGM), Yogyakarta, itu. Sebenarnya, pemerintah bisa mendorong pemakaian jejaring sosial, seperti Facebook, Twitter, atau Plurk untuk kegiatan yang lebih produktif mengingat pengguna situs-situs itu cukup besar. Contohnya saja, pengguna Facebook Indonesia menempati urutan keempat dunia dari semua pengguna jejaring sosial. Wahyudi menambahkan sebenarnya pemerintah berpeluang untuk mengembangkan e-government dengan memanfaatkan situs-situs jejaring tersebut demi mempromosikan Indonesia ke dunia internasional. Penggunaan Facebook untuk mengumpulkan polling vote for komodo yang telah dilakukan pemerintah, menurut Wahyudi, merupakan sesuatu hal yang positif. Lebih lanjut, Wahyudi memaparkan untuk mengoptimalkan pemanfaatan teknologi informasi, pemerintah harus pula meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) di bidang tersebut. Salah satu caranya, mendorong kerja sama yang sinergis antara sektor swasta, pemerintah, dan masyarakat untuk memanfaatkan TI sebagai media pemasaran sehingga bisa memicu produktivitas ekonomi daerah serta nasional. Akan tetapi, harapan itu masih belum terlaksana dengan baik. Menurut Wahyudi, telemarketing dengan menggunakan
Mencari Isteri: KJ.P.1044 Karyawan swasta yang rajin dan mandiri: status jejaka, umur 31 tahun, suku Jawa, agama Katolik, pendidikan SMA, penghasilan cukup, hobi membaca, sifat baik, ramah, tinggi 165 cm, berat 55 kg, kulit sawo matang, muka oval, rambut hitam lurus, domisili Bogor. Mencari isteri: usia antara 20-35 tahun, status gadis, agama Katolik/Kristen, pendidikan minimal SMA, pekerjaan bebas (halal), penghasilan cukup, hobi/sifat apa saja yang baik, tinggi 165 cm, berat seimbang.
Mencari suami: usia antara 30-35 tahun, status jejaka,
Mencari Suami: KJ.W.587 Janda cerai mati dambakan suami serius siap menikah: umur 41 tahun, suku Jawa, agama Islam, pendidikan sarjana, pekerjaan guru, penghasilan cukup, hobi musik, jalan-jalan, sifat agak pendiam, tinggi 155 cm, berat 50 kg, kulit sawo matang, muka oval, rambut hitam lurus, domisili Jakarta Timur.
ANDREAS DENTAL LABORATORY
AHLI BIKIN GIGI PALSU ANDREAS LIOE “Tidak Buka Cabang”
www.andreasdental.com
KANKER ALTERNATIF TANPA OPERASI
Prof. Jetty Rusmillah Mengobati langsung 2 jam Reaksi Benjolan, Mium, Prostat, Kanker Hati, Wasir, Jantung, Tumor, Asma, Paru-paru Basah, Lumpuh, dll. Izin Pom Sertifikat Tahun 1983. Bagi yang tidak mampu dibantu dan terima surat dari luar.
(021) 6834 0224
Mencari suami: usia antara 40-50 tahun, status duda, agama Islam, pendidikan sarjana, pekerjaan tetap/mapan, penghasilan lebih dari cukup, hobi apa saja yang baik, sifat jujur, dewasa, tinggi 165 cm, berat seimbang. SELAMAT MENUNAIKAN IBADAH PUASA Kemarin, Minggu 8 Agustus 2010 hampir seratus peserta pesta makan siang sepuasnya menyongsong bulan Ramadhan. Sebelum makan siang diadakan diskusi interaktif antar peserta untuk mengakrabkan perkenalan yang baru terjadi. Suasana tambah meriah karena ada peserta yang pintar nyanyi mengiringi organ tunggal. Dari ramah tamah ini nampak beberapa pasang peserta sangat mesra, mungkin sedah ketemu pilihannya. Kepada yang belum ketemu harap sabar, Insya Allah bulan Oktober kita akan bertemu lagi dalam acara halal bihalal. Waktu dan tempat akan diumumkan nanti.
eragam konten Internet plus fitur-fitur dan aplikasi tambahannya, menyedot perhatian pengguna Internet. Sebut saja Facebook, MySpace, Twitter, Classmates, Ning, Hi5, Tagged, Multiply, Friendster, Netlog dan Slide Share. Situs jejaring sosial semacam Facebook misalnya, menyediakan permainan Mafia Wars yang banyak digemari penggunanya di Tanah Air. Permainan Farmville dan Poker Texas Holdem yang muncul belakangan juga diminati penggila internet. Perkembangan konten di laman Internet tidak hanya sebagai ajang aktualisasi diri, melainkan juga berkembang menjadi mikroblogging dan jejaring sosial. Di masa depan konten Internet akan semakin variatif, serta memudahkan penggunanya dalam mengakses informasi atau mengoperasikannya. Coba saja situs Slide Share yang memberi kesempatan kepada pemilik account-nya guna mengunggah lembar presentasi dalam format Power Point. Presentasi tersebut bisa diunggah oleh pengguna lainnya sebagai bahan rujukan. Donny BU, praktisi sekaligus pengamat internet, adalah salah satu pengguna Slide Share. Ia mengklaim presentasinya tentang perkembangan Internet di Indonesia difiturkan pada halaman depan situs tersebut, lantaran desain dan isi presentasinya dinilai menarik oleh Slide Share. Tak heran, presentasinya itu sudah 2754 kali di-hits, sejak diunggah sebulan lalu, lebih banyak dibandingkan presentasinya yang bertajuk New Media, Internet and Digital Native dengan 5946 hits sejak diunggah dua tahun lalu. Perkembangan konten ini jelas berbeda jika dibandingkan dengan era 1990-an. Pada waktu itu, perkembangan konten di Internet baru sebatas chatting berkat mIRC yang saat itu digandrungi generasi muda.
REUTERS/MARIO ANZUONI
Seiring perkembangan teknologi yang berkembang pesat, maka perancang kontenkonten Internet melakukan beragam inovasi. Ini setidaknya bisa diamati dari membanjirnya konten yang terbenam di telepon seluler, misalnya Blackberry Messenger atau Nexian Messenger. Konten ini memudahkan penggunanya saling mengirim pesan (chatting) dengan sesama pengguna ponsel yang satu merek, tanpa dipungut tarif layaknya pesan singkat. Konten internet yang sedang naik daun adalah Yahoo! Koprol. Awalnya, ini adalah situs jejaring sosial berbasis lokasi buatan anak negeri. Namun, sejak Mei lalu situs ini diakuisi oleh Yahoo. Koprol diklaim memudahkan penggunanya berinteraksi dan berbagi pengetahuan informasi seputar komunitas melalui cara-cara unik yang didesain khusus pada perangkat selular dan komputer. Jadi konten-konten itu memudahkan penggunanya. Namun, masyarakat perlu waspada terhadap konten yang tidak bermanfaat. Pasalnya, sejumlah konten negatif di Internet membidik anak-anak sebagai penggunanya, misalnya saja konten-konten yang memuat gambar atau video porno. Namun, anak-anak bukan satu-satunya golongan usia yang rentan dalam menggunakan sebuah konten. Remaja dan kaum dewasa pun bisa tersandung melakukan perbuatan negatif. Contohnya, kata Donny, artis Marshanda yang melampiaskan amarahnya via video yang diunggah ke You Tube beberapa waktu lalu. Akibatnya, Marshanda menanggung malu gara-gara hal tersebut. Karena itu, pilihlah konten yang bermanfaat. “Konten yang unik, berkarakter, serta bermanfaat patut kita pergunakan untuk hal yang produktif,“ pungkas Donny. vic/L-1
KABAR GEMBIRA
LEMBAGA PENDIDIKAN PERHOTELAN DAN KAPAL PESIAR TE L A N & RHO KA PE
IAR PES
Karyawati single mencari suami penyabar: umur 28 tahun, suku Sunda, agama Islam, pendidikan S-1, penghasilan cukup, hobi nonton, musik, sifat keibuan, tinggi 156 cm, berat 70 kg, kulit sawo matang, muka oval, rambut hitam lurus, domisili Jakarta Barat.
agama Islam, pendidikan sarjana, pekerjaan tetap, penghasilan cukup, hobi apa saja yang baik, sifat tanggung jawab, setia, sabar, tinggi 165 cm, berat seimbang.
L PA
Mencari Suami: KJ.W.586
PENGOBATAN
AN
Pembaca yang ingin berkenalan dan atau masuk anggota rubrik ini harap mengisi formulir dan membaca kumpulan data anggota (Buletin Mesra) lebih dahulu. Formulir dan MESRA dapat dibeli atau dipesan dengan mengirim pos wesel Rp 40.000,ke YASCO Jl. Kramat Lontar J-163 - Jakarta 10440, Telp. 021 - 3857005 Sesudah mengisi formulir anda dapat meminta nama dan alamat anggota yang dinginkan untuk berhubungan langsung dengan yang bersangkutan. Foto-foto anggota dapat dilihat oleh sesama anggota di kantor YASCO pada hari dan jam kerja yang ditentukan.
Promosi via Internet Oleh karena itu, syarat untuk mengembangkan bisnis tersebut ialah berpromosi melalui Internet. “Dengan
DIK
RUBRIK JODOH
mempromosikan pariwisata via Internet, wisatawan bisa memperoleh informasi detail mengenai objek dan daya tarik wisata yang ada di suatu daerah. Informasi tersebut dapat dijadikan referensi wisatawan dalam mengambil keputusan,” ujar Baskoro. Sejumlah negara tetangga, seperti Singapura, Malaysia, dan Thailand, telah memanfaatkan Internet sebagai media promosi pariwisata mereka. Simak saja situs pariwisata Singapura yang beralamat di www.stb.gov.sg, Malaysia (tourism.gov. my), dan Thailand dengan situsnya tourismthailand.org. Tampilan situs-situs itu menarik dan informasinya pun sangat terperinci. Ada informasi hotel, atraksi wisata, objek wisata, agenda wisata, serta transportasi dan biaya. Wisatawan pun bisa mengakses situs-situs itu dengan mudah. “Harus diakui bahwa tiga negara tersebut mampu memaksimalkan Internet sebagai media promosi,” kata Baskoro. Kondisi berbeda terjadi di Indonesia. Pemerintah Indonesia terkesan belum menjadikan promosi pariwisata melalui Internet sebagai prioritas. Kebijakan yang ada lebih terfokus pada promosi pariwisata melalui cara-cara konvensional, semisal mempertunjukkan atraksi budaya di negara target pemasaran. Memang, saat ini, pemerintah memiliki www.my-indonesia.info sebagai portal informasi pariwisata. Namun, menurut Baskoro, informasi yang tersedia di situs itu masih sangat minim dan tampilannya masih kalah jauh dengan ketiga website yang dimiliki negara-negara tetangga tersebut. vic/L-2
Internet belum banyak dilakukan oleh instansi pemerintah pusat maupun daerah. “Bahkan, banyak pemerintah daerah yang sampai sekarang belum memiliki website sendiri,” katanya. Kalaupun sudah memiliki situs resmi, kebanyakan kontennya belum dimanfaatkan untuk menampilkan produk dan potensi wisatanya. Informasi dalam situs pemerintah tersebut kebanyakan masih sekadar mengutip dari sumber sekunder, seperti portal berita nasional. Sekadar perbandingan, Wahyudi menyebutkan Inggris dan Korea Selatan sebagai negara yang berhasil menyinergikan e-government dengan menyeleraskan e-literacy warganya dengan sektor swasta dan pemerintah. Korea Selatan, lanjut dia, bahkan berhasil mengembangkan industri elektronik nasional yang dapat memperluas wilayah pemasaran mereka berkat Internet dengan menggandeng pemerintah dan sektor swasta. Jejak Negeri Ginsang itu sebenarnya dapat pula diikuti Pemerintah Indonesia, misalnya, dengan memasarkan sektor pariwisata Tanah Air via Internet guna mencapai target kedatangan tujuh juta wisatawan pada 2010. Hal itu dibenarkan Baskoro, sosiolog pariwisata dari Universitas Budi Luhur. Menurut dia, pariwisata merupakan industri global, pasalnya wisatawan yang datang berkunjung ke satu negara berasal dari seluruh penjuru dunia.
PEND I
ideo lipsync Keong Racun ala Sinta dan Jojo ternyata tidak hanya populer di Tanah Air tetapi juga menyedot perhatian masyarakat internasional. Bahkan, baru-baru ini, dua gadis bule meniru aksi Sinta dan Jojo dan mengunggahnya ke You Tube. Setidaknya apa yang dilakukan Sinta dan Jojo melalui dunia maya telah membuat nama Indonesia terkenal di mata publik mancanegara. Hal itu juga bisa menjadi gambaran betapa Internet merupakan media promosi yang efektif bagi semua kalangan. “Internet bisa dimanfaatkan sebagai sarana promosi dan meningkatkan popularitas,” kata Donny BU, pengamat teknologi informasi. Oleh karena itu, tidak heran apabila Internet berkembang sebagai media pemasaran. Pihak korporat swasta nasional atau multinasional sebenarnya jauh-jauh hari telah mengembangkan teknik pemasaran via Internet. Kini, banyak pula korporat yang memanfaatkan situs jejaring sosial sebagai media untuk memasarkan produk atau jasanya. Apa yang dilakukan pihak swasta itu semestinya pula dilakukan pemerintah. Setidaknya, pemerintah bisa memanfaatkan Internet untuk menjual potensi wisata dan karya anak-anak bangsa yang memiliki nilai ekonomi. Wahyudi Kumorotomo, pengamat e-Goverment UGM, mengatakan perkembangan Internet sebagai sarana telemarketing selama satu dasawarsa terakhir terbilang pesat. Mulai dari pola pemasaran yang sekadar menggunakan website konvensional, kemudian berkembang melalui microblogging, dan jejaring sosial. Menurut Wahyudi, perubahan pola pemasaran yang demikian cepat itu seiring dengan kemajuan teknologi informasi (TI). Alhasil, Internet bertransformasi dari media penyebaran informasi menjadi media pemasaran yang efektif dan instan. Hal itu telah dibuktikan melalui keberhasilan Sinta dan Jojo yang mendadak menjadi artis berkat video lipssync-nya yang ditampilkan melalui Internet. Bukti lainnya adalah Koprol.com, situs jejaring sosial buatan lokal yang menarik perhatian Yahoo. Baru-baru ini, perusahaan TI papan atas asal Amerika Serikat (AS) itu membeli Koprol lantaran fitur-fiturnya dinilai akan menjadi tren pada masa mendatang. Sayangnya, Peme-
®
BINA WISATA
KORAN JAKARTA
Menerima Mahasiswa Baru tahun ajaran 2010 - 2011 Jurusan Perhotelan & Kapal Pesiar Dengan materi : Cook, Restaurant Service, Bartending, Housekeeping English For Hotel Dengan Biaya Hanya Rp. 2.000.000.- 3x Angsuran Sudah termasuk buku materi + seragam
Tersedia
DAFTARKAN SEGERA KE :
Jl. Terusan Kuningan No. 8, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan
(021) 98100275, 5278438 LULUSAN DIBANTU PENYALURAN KERJA, Diskon 30% untuk anak Yatim dengan membawa potongan iklan ini.
INCOME Rp 300 Rb s/d 6 Jt Per Minggu
di Restoran, Café, Hotel, Fitness Sport dan Executive Club
021 - 315 2550
KORAN JAKARTA
OTO
ÂŽ
Senin 9 AGUSTUS 2010
19
Kendaraan Multifungsi Dua Medan
ANTARA/UJANG ZAELANI
MERAJAI PASAR l New Mitsubishi Triton 2010 saat diperkenalkan di Jakarta. Mobil ini diluncurkan untuk memenuhi kebutuhan pasar pick-up 4x4, dengan enam varian terbaru dan harga dari Rp 245 juta-Rp 355 juta. Ke depan, mobil jenis kabin ganda diprediksi akan merajai pasar.
M
obil pick up sangat diperlukan untuk keperluan pertanian, perdagangan, maupun pertambangan. Seiring perjalanan waktu, model mobil pick up turut berkembang. Mobil ini tidak hanya digunakan untuk mengangkut barang, namun juga layak dipergunakan di dalam kota. Produsen kendaraan bermotor pun kemudian menghadirkan kendaraan jenis pick up dengan dua kabin (double cabin), kabin untuk pengemudi dan penumpang di belakangnya. Bentuk kabin ini berbeda dengan pick up model lama yang hanya ada kabin untuk pengemudi dan dua bangku. Bentuk kotak yang kuno dan bersudut juga sudah ditinggalkan dengan tampilan baru yang aerodinamis. Ford Ranger memelopori mobil jenis ini pada 2002. Kendaraan yang pertama kali diluncurkan di Geneva Motor Show 2002 ini menggunakan mesin 3.0L, enam silinder, dan berpenggerak empat roda (4WD-four wheel drive). Hingga tahun lalu, Ford telah menghadirkan banyak varian Ford Ranger. Bahkan, Ford menghadirkan sembilan varian New Ford Ranger sekaligus. New Ford Ranger mempersembahkan eksteriornya keren. Detail eksterior menampilkan grille (wajah) depan model three-bar, desain headlamp baru yang futuristik, engine cover/bonnet, bumper set depan, fog lamp di bagian depan, velg alloy 6-spoke berukuran 16 inci dan new side vent di bagian samping, serta rear lamp dan logo XLT & TDCi yang sekarang digabungkan di bagian belakang. Di bagian interior, New Ford Ranger hadir dengan instrumen panel berwarna merah, pola bahan baru pada tempat duduk dan fitur entertainment Aux (auxiliary) audio input terbaru yang terletak di konsol bagian tengah. Dengan g fitur ini
Mobil pick up kabin ganda ini menyajikan ketangguhan di medan off road, sekaligus menawarkan kenyamanan layaknya mobil penumpang sekelas sedan. Produsen berlomba lomba merebut pasar mobil jenis ini yang mayoritas perusahaan perkebunan dan pertambangan.
KORAN JAKARTA/ARDIANSYAH
pengendara bisa mendengarkan musik MP3 langsung dari MP3 player usb. Di bagian dapur pacu, Ranger menghadirkan tiga tipe mesin yaitu mesin WLT - 2.5L Indirect Injection mesin diesel dengan Turbo Intercooler, mesin WLC 2.5L Direct Injection Commonrail mesin diesel dengan Turbo Intercooler & VGT (Variable Geometry Turbocharger yang berfungsi meminimalisasi turbo lag dan memperluas lekukan torsi), serta mesin WLC - 3.0L Direct Injection
Commonrail mesin diesel dengan Turbo Intercooler & VGT. Mesin Ranger memiliki torsi maksimal 330 Nm (2.5L) dan 380 Nm (3.0L) dan memiliki kapasitas muat hingga satu ton lebih. Untuk fitur keselamatan aktif maupun pasif, Ranger telah dilengkapi dengan Airbags, Crumple zone, Ladder frame chassis, Side beam protector, ABS (Antilock Braking System) & EBD (Electronic Brakeforce Distribution) dan Immobilizer. Diprediksi Memimpin p Walau hadir belakangan, peW mimpin pasar dipegang Mitsumim bishi bish Strada Triton. Tampilan Triton Trito yang mengadaptasi dari Mitsubishi Pajero yang terkenal di Mits reli Paris-Dakkar turut membantu P
penjualan. Akhir tahun lalu, PT Kramayudha Tiga Berlian, selaku agen tunggal pemegang merek Mitsubishi, meluncurkan generasi baru New Strada Triton 2010. Sejak peluncuran pertama kali di 2007, hingga kini Strada Triton memiliki varian Exceed AT, Exceed MT, GLS, GLS AB (Airbag), GLX serta Single Cab GLX. Desain dasar keseluruhan dari New Strada Triton sama dengan produk yang sebelumnya, menonjolkan bagian depan yang tegas dan memberi kesan Pajero Evolution, bentuk kabin dan kargo yang saling terintegrasi dengan gaya yang unik dan dinamis, serta desain bagian belakang yang memberi kesan stabil dan bertenaga.
Strada Triton GLS AB menawarkan fitur keselamatan dengan adanya Airbag dan ABS (Antilock Brake System) yang sangat dibutuhkan terutama di area pertambangan untuk segi keamanan yang lebih baik. Mesin New Strada Triton 2010 tetap ditopang oleh mesin 2.5liter DI-D Common Rail DOHC 16-valve Intercooler Turbo (tipe Exceed & GLS). Strada Triton adalah Mitsubishi pick up pertama yang mengadopsi sistem mesin low pressure common rail yang dapat menghasilkan tenaga besar dengan emisi gas buang rendah, yang telah memenuhi standar Euro2, ramah lingkungan serta penggunaan bahan bakar yang efisien. Fitur Easy Select 4WD Shift-
on-the-fly, memungkinkan pengemudi memindahkan sistem penggerak 2WD ke 4WD saat kendaraan sedang berjalan (selama kecepatan masih dibawah 100km/ jam). Strada Triton merupakan pengembangan dari Strada yang diluncurkan pertama kalinya pada 2002. Strada telah mampu membuktikan kehandalannya dengan merebut market share menjadi posisi puncak pada 2005, dan mempertahankan posisi pemimpin pasar tersebut selama empat tahun hingga 2009. Dan seluruh varian Strada selama 7 tahun kehadirannya di Indonesia, telah terjual lebih dari 30.000 unit Tidak mau kalah dari dua produsen tersebut yang bermain lebih dahulu di kabin ganda, PT Toyota Astra Motor (TAM), pemegang merek Toyota di Indonesia, meluncurkan Toyota Hilux Double Cab (D-Cab). Produk ini merupakan pengembangan dari produk sebelumnya yaitu Hilux 4Ă&#x2014;2 Single Cabin. Kemiringan 45 Derajat Sementara Isuzu menampilkan D-Max sebagai andalannya di kabin ganda. Dengan dimensi 5.030 mm x 1.800 mm x 1.735 mm, mobil ini terlihat menonjol di antara kendaraan lain, saat berada di jalan raya perkotaan. Bagian grill depan menampilkan kesan modern dan sporty. Begitu pula dengan desain lampu depan dan belakang bersusun, sehingga terlihat makin mewah tapi tetap macho. Di interior, D-Max terasa â&#x20AC;&#x153;lembutâ&#x20AC;?. Nuansa hitam dan abu-abu digunakan pada bagian kabin, mulai dari dashboard, jok, plafon, hingga doortrim. Dengan ditopang mesin 3.000 cc DOHC 4JJ1 Turbo Intercooler, menghasilkan tenaga sebesar 136 PS di 3.400 rpm. D-Max sanggup melaju di medan yang memiliki kemiringan 45 derajat karena dilengkapi suspensi double wishbone dengan torsion bar spring yang dilengkapi stabilizer, sehingga sanggup menopang torsi sebesar 28,5 kgm di 1.200-3.400 rpm. berbagai sumber/wan/L-1
Nyaman Melaju di Jalan Perkotaan
M
obil pick up kabin ganda cocok digunakan di medan off road dan juga on road. Medan perkebunan yang naik-turun atau per lahan lah pertambangan yang terjal dan berbatu, bisa dilalui dengan topangan per keong dan per daun. top Adanya kabin tambahan di beA lakang kabin pengemudi memunglak kinkan mobil ini membawa setidakkin nya empat hingga lima penumpang sekaligus. Biasanya di dalam mobil sek kabin kab ganda, selain membawa manajer naj juga berisi para pekerjanya. Toyota Hilux Double Cabin meT miliki mil ruang interior yang nyaman dan mewah. Jok dibalut nuansa cokelat muda, sedangkan dashcok board boa menggunakan dua warna, abu-abu dan cokelat muda. abu Selain itu, kabin juga sudah dilengkapi single air conditioner (AC), len audio aud system yang menggunakan KORAN JAKARTA/DOK
empat buah speaker, power steering, power window dan power door lock, serta sabuk pengaman, hingga ke jok penumpang belakang. Ford Ranger lebih unggul dengan adanya airbag samping. Sedangkan kelengkapan di dalam kabin, Mitsubishi Triton dan Ford Ranger didukung dengan audio dengan aux-input. Akselerasi mobil-mobil kabin ganda ini juga mumpuni. Ketika dipacu di aspal, dari posisi diam hingga kecepatan 100 km/jam, bisa dicapai dalam hitungan 12 detik. Dari segi pemakaian bahan bakar bisa dibilang irit. Saat digunakan pada kondisi macet di dalam kota, angkanya cukup bervariasi. Ranger, Triton dan Hilux mendekati konsumsi seliter untuk sembilan kilometer, sedangkan D-Max masih berada di 10 km per liternya. Sedangkan ketika sama-sama
meluncur dengan putaran mesin konstan di kecepatan tetap 100 km/ jam, D-Max dan Ranger melaju sambil menghabiskan solar 14 kilometer per liternya. Sementara Hilux di rentang 12 km. Angka istimewa ada pada Triton, dengan 16 kilometer lebih. Pada lintasan luar kota dengan kecepatan dan rute jalan variatif, ada tanjakan, serta tol yang bisa melaju cepat, konsumsi bahan bakarnya kembali mendekati angka sama di kisaran 12 kilometer per liternya. Bertahan di Puncak Pasar mobil kabin ganda di Tanah Air masih dikuasai Strada Triton. Sepanjang 2009, Strada Triton tetap bertahan di puncak pasar mobil kabin ganda dengan pangsa pasar 31,78 persen. Berdasarkan catatan, PT Kram-
ayudha Tiga Berlian selaku pemegang lisensi mobil Mitsubishi, sejak diluncurkan varian pertama Mitsubishi Strada pada 2005 lalu, telah mampu melepas 3.500 unit per tahun. Sementara pada 2006 naik menjadi 4.500 dan 2007 kembali naik mencapai 5.500 unit. Penjualan Strada Triton 2009 tercatat 4.803 unit, turun dibanding 2008 sebanyak 8.600 unit. Sementara itu, Public and Media Relations Specialist PT General Motor Autoworld Indonesia, Arif Syahbani, mengatakan pihaknya berencana menghadirkan Chevrolet Colorado tahun depan. Mobil ini sudah populer lebih dahulu di Thailand. Menurutnya, masyarakat Thailand yang agraris membutuhkan mobil jenis ini untuk mengangkut hasil pertanian dan juga berkendara di tengah kota. berbagai sumber/wan/L-1
20
Senin
9 AGUSTUS 2010
Iklan Baris - Kolom Ketentuan Pemasangan
koran jakarta
menggunakan double spasi. u Pengajuan pending tayang iklan paket ditentukan oleh KORAN JAKARTA. u Pengajuan komplain tidak lebih dari 3 hari kerja setelah tanggal iklan dimuat.
mengedit. u Minimum 3 baris, maksimal 10 baris. 1 baris = 35 karakter. u Simbol yang dapat digunakan: titik, koma, tanda tanya, & tidak boleh
u Isi iklan tidak boleh mengandung unsur SARA, Pornografi, Klenik dan KORAN JAKARTA berhak untuk
Terbang Setiap Hari dari :
Terminal 1B Soekarno Hatta
1x
Ambon 05:30
2x
Jambi
07:55, 14:45
2x
3x
Solo
1x
Banda Aceh 09:05
1x
Kendari 12:20
6x Pangkal Pinang
5x
Surabaya
2x
Banjarmasin 08:05, 10:00
1x
Kupang 10:40
1x
Pekanbaru 12:20
1x
Singapore (2E)
2x
Balikpapan
5x
Lampung
1x
Palangkaraya 08:00
3x
Tanjung Pandan
2x
Batam
08:25, 12:20
3x
Malang
06:40, 11:15, 13:00
4x
Pontianak
06:00, 10:35, 14:25, 18:10
1x
Tanjung Pinang
1x
Bengkulu 12:05
3x
Makassar
00:30, 05:30, 12:20
3x
Palembang 06:30, 16:10, 19:00
2x
Tarakan
1x
Denpasar 13:55
1x
Manado 05:45
1x
Palu 06:10
1x
Ternate
1x
Gorontalo
5x
Medan
3x
Semarang
1x
Yogyakarta
06:10, 13:20
12:20
Padang
11:40, 15:50
06:45, 08:00, 09:30, 12:45, 16:00, 17:40
07:00, 09:40, 13:30, 15:30, 16:30
09:05, 11:40, 12:20, 16:20, 18:30
08:05, 17:30, 19:15
10:00, 15:35, 17:50
05:45, 08:05, 10:40, 11:30, 20:00
09:00
06:20, 09:10, 14:35
18:10
06:10, 13:20
00:30
13:20
OTOMOTIF DP 10%
PAKET MURAH Daihatsu FREE GPS,PSP DAN LAYANAN”TUNAS FRIEND 24 JAM “
OTOMOTIF mobil DICARI KEMENANGAN MOTOR berani Beli Mobil Second hand anda dgn harga pantas sejabodetabek. (khusus mobil jepang). Hub : 021- 68336806 / 0816 932247. 001909/IKL/VII(17/08)
mobil disewakan
LUXIO 13 JT / 3,3 JT TERIOS 14 JT / 3,3 JT XENIA 10 JT / 2,4 JT GRANMAX MB DP 10 JT / 3 JT GRANMAX PU DP 8 JT / 2 JT Dapatkan Hadiah Langsung Gprs, Sarung Jok, Cover Mobil, Blackberry Tunas Friend Dan Konsultasi Gratis
dani
0813 6677 8765 / 917 24 237
HONDA
PROGRAM UANG MUKA
PAKET HEMAT HONDA
PICK UP Angs 1,8Jt...................Dp 4Jt PICK UP BOX Angs 2,1Jt...................Dp 6Jt MINUBUS Angs 2,3Jt...................Dp 6Jt LUXIO Angs 2,8Jt.................Dp 10Jt XENIA Angs 2,4Jt.................Dp 10Jt TERIOS Angs 3,4Jt.................Dp 22Jt
ALL NEW JAZZ TOTAL DP Rp 8 JT FREED TOTAL DP Rp 6 JT ALL NEW CITY TOTAL DP Rp 11 JT ALL NEW CIVIC TOTAL DP Rp 21 JT ALL NEW CRV TOTAL DP RpP 28 JT
Dealer Resmi, Terima Tukar Tambah, Data Dibantu
HUB :
ALL NEW JAZZ TDP
8
JT
FREED
TDP
7
JT
ALL NEW CITY TDP
11
JT
CRV
ALL NEW CIVIC TDP 21
JT
ALL NEW JAZZ TDP 8 JT
TDP 27 JT
NEW ACCORD TDP 34 JT
FREED
TDP 6 JT
NEW CRV
NEW CITY
TDP 11 JT
NEW CIVIC
TDP 20 JT
TDP 29 JT
READY STOCK, BUNGA 3 % DP 10 % / ANGS 2,9 JTAN
Hub : 0818 69 8181 021 - 2682 81 81
Soleh: 021 - 70407501
0813-1409-6789
AET RENT CAR HP : 081280100979, 021-68106769, 081806892368 Pusat sewa mbl hrg trjangkau, tsedia: pregio, travelo. ELF, APV, Innova, Kijang, Grandmax, Cedrik (DK/LK) 001973/IKL/VI/10(01/09)
DISEWAKAN APV ARENA, Avanza Facelift 09 + Supir 8 jam 225 ribu. 12 jam 275 ribu. Hub : Mobil Muvel Rent. 0812 13 9999 595/ 021.999595
OTOMOTIF
001944/IKL/VII/(28/08)
bushed
Aprilia rent car, mobil panther, kijang, apv, innova, + sopi, dalam kota 350rb/24 jam. luar kota 450rb. 70039926 / 71417794 / 081808800654. termurah di jakarta
AVANZA G TDP 16 JT Angsuran 3,7 Jt an angsuran 4,6 jt an tdp 15 jt an innova j
001949/IKL/VII/(03/09)
ABI RENTAL Murah Meriah: Innova, Avanza, Apv, Rush, Kijang, Panther, Bus Wisata, dll. Hub. 021 - 36384777, 081389092223
angsuran 5,2 jt an tdp 5 jt an yaris j
DP RINGAN
PROSES MUDAH & CEPAT ANGSURAN RINGAN
001986/IKL/VIII/(04/09)
mobil kredit Terima tukar tambah, cash/kredit data dijemput
HONDA PRGRM JULI 2010:CITY S ANGS 5jtn, CIVIC1.8 6jtn, CRV2.0 6jtn, FREED SD 4jtn, JAZZ S 3jtn, krdt s/d 5th.98919773081210520100-085811611177
PEMESAN HUBUNGI:
ATLANTIK MOTOR
Tlp. 53670952 fax. 53679474
JL Aipda K.S Tubun 45 (Jati Petamburan) Jakarta
001921/IKL/VII(17/08)
PENGOBATAN JIWA & JASMANI
BEDAH HATI DENGAN KEAJAIBAN IMAN & AMAL IBADAH RAIH HIDUP SEHAT LAHIR BATIN MENGOBATI PENYAKIT JIWA & JASMANI ANTARA LAIN 1. Penyakit Kejiwaan : Pemarah, Ketakutan, kekhawatiran, Kegelisahan, Kecurigaan, Kebencian, Kesedihan, Kesurupan, ragu-ragu, pemalas, Kurang Percaya diri, Dendam, kelainan sex ( Homo, Gay ), HIV/AIDS, Kecanduan Naerkoba, Rumah Tangga Kurang Harmonis, Ayan / Epilepsi, Dll. 2. Penyakit Jasmani : Jantung, Paru-paru, Ginjal, Stroke / Lumpuh, Darah Tinggi, Kencing Manis, Asam Urat, Rematik, Tumor, Kanker, Gangguan Sex Pria, Asma / Sesak Nafas, Belum ada keturunan / Mandul. Menerima Bimbingan : Pengenalan Diri Positif / Hati Nurani Sampai Jadi Untuk Ketenangan, Kesehatan, Keberkahan, Kebahagiaan, Keikhlasan, dll. Simpan Alamat ini Kapan Perlu Bisa Di Cari Buka Praktek Senin s/d Jumat Jam 12 s/d 21.00 WIB Hubungi Alamat Kami :
TIS GRA URAN S ANGBULAN 4
READY STOCK !
Thunder, Satria FU, Shogun, Skywave, Skydrive, Spin, New Titan
PROSES MUDAH & CEPAT KTP + KK LANGSUNG KIRIM
koran jakarta
Pasang Iklan murah...?
Bp. MOEZAKIR MISBACH ABDULLAH AL RISEIH JL. RAYA PONDOK GEDE / JL. GORDA RT. 01 RW. 01 NO. 51
(Samping PONPES NURUL IBAD) Kel. Lubang Buaya Jakarta Timur
www.bedahhati.com Hp. 0852 1519 5060 , 0858 1359 0707 (Tdk Melayanin SMS) KESEHATAN IMAN ADALAH KEKAYAAN YANG PALING BERHARGA
Hubungi:
021 - 93339831
Otomotif, Property Ragam, Karier
®
koran jakarta
iklan baris - kolom
ÂŽ
INFO IKLAN
Bagian Iklan: Jl. Wahid Hasyim No 125 Jakarta Tel. (021) 315 2550 ext 125 Fax. (021) 3158567
JAPAN TRADISIONAL MEDICAL TREATMENT, Mngobti stess, Migran, Insomia, Reumatik, Diabetes, dll. Praktek Jam 8 s/ d 20.00 Hub: 0818838669 (Mr.AKIRA, SH) 001985/IKL/ViIi(13/08)
THERAPY KESEHATAN Sensasi Aromatic utk kebugaran tubuh (khusus pria) Hub: Christian 021.56174661 001996/IKL/ViIi(07/09)
ragam ARSITEK TERIMA GAMBAR/ Design rumah, kantor, Ruko, Rukan, Apartemen, gambar interior/ mebel , 2d / 3d Modern minimalis. Hub: 08122140389/ 02192984327 001928/IKL/ViI(24/08)
kesehatan
Lowongan Bp. Edy (11109) Bth P/W 17-55 Th (OB, Gdnd, Adm, Freelance) Gj 1.5 jt/bln. (SD-D3) lsg krj. PT. HDN Gd. Unas Senen. Telp: 3802083/380211 (bawa iklan ini) 001915/IKL/VII(19/08)
PT. HDN Gdg. Unas Senen â&#x20AC;&#x201C; Jakpus butuh OB â&#x20AC;&#x201C; Gdg â&#x20AC;&#x201C; Adm â&#x20AC;&#x201C; Spv â&#x20AC;&#x201C; Freelance P/W 18-55 Th SMP â&#x20AC;&#x201C; D3, Gaji 1,5 Juta / bln + 50 rb. Sms data diri ke BPk. Sadikun 081318835519 001946/IKL/VII(03/09)
SIGIT : 0812.8173.7778 Therapy reflex / pijat kebugaran & lulur, kerja sendiri, khsus panggilan. 002003/IKL/ViiI(23/08)
THERAPY KESEHATAN & Kebugaran Atasi Masalah Kecapean, Dijamin Fress Kembali. Hub : Teh Shinta 0813 8724 7247 / 0878 7810 1008 JakPus 001889/IKL/ViI(13/08)
JENNIFER CHINESE Therapy Kebugaran & Kesehatan Atasi Masalah Kecapean, Dijamin Fress Kembali. Hub 0817 088 9577 001890/IKL/Vi(13/08)
TURUN/NAIK BERAT Badan 3 â&#x20AC;&#x201C; 5 Kg/bln Semua Umur, Makanan Bukan Obat, USA Sejak 1980, KEMENKES 73 Negara, Halal, MUI, Garansi 021 94301009/0813 1032 6460 001888/IKL/ViI(13/08)
PENGOBATAN â&#x20AC;&#x153;SEGAR SEHATâ&#x20AC;? JL. G No 20 Belakang Rusun Karang Anyer Psr Baru Metro.JAK-PUS,Tempat AC Bersih TEL: 0852.8067.3432 001911/IKL/Vi(17/08)
Kesempatan di perusahaan keuangan inggris : jln2 ke paris & p`hasilan 10 jt/ bln. Pria / wanita 26 â&#x20AC;&#x201C; 55 thn min S1. Info hub Maria 081586115098 002001/IKL/VIiI(06/09)
Peluang bisnis Anda ingin punya usaha? Modal dibantu dan tidak usah dikembalikan (gratis). Silahkan hubungi: Alyaz, HP. 087886206572 / 08819463555 001896/IKL/VII(10/08)
PROMO Rp.5,9Jt 400GPD Paket isi ulang air ROdrrumahanda,3blnuangandakembali,MAU? Hub: 021-93100293/ 081289068002 001899/IKL/VII(12/08)
PENDIDIKAN KULIAH MURAH progm S1 2.8th, S2 1.5th, D3 1 th,jrsn Eko biaya 300rb&500rb lsng kuliah.Akrdt B Krs Perpajakan Trapan 1 Jt(Gransi smp bs) & General Engls Conver (Gransi smp bs) Disc10-20% (BURSA TENAGA KERJA).Dbntu pnyaÂluran krj, tmp stategis. Hub: 3161660/08128924611/ 71577914/90251189 001892/IKL/VII(14/08)
KARTU KREDIT 100% Hutang lunas Cuma bayar 10% dari total tagihan kredit card/KTA hub:IRMA 021-83209104 / 087884439780 001900/IKL/VII(13/08)
tabungan Tabungan special untuk melindungi / menambah asset / harta, dari perusahaan keuangan inggris, bekerjasama dengan bank bca, bni, mandiri dan bak2 terkemuka lainnya, hub Maria 081586115098 / 98973786 002002/IKL/VIiI(23/08)
%JDBSJ "(&/ 6OUVL 4FMVSVI 8JMBZBI *OGPSNBTJ ,POTVMUBTJ )VC 4.4
HOTEL PINANGSIA, Tv, Ac, Massage, Rest,Breakfast, 110 rb. Jl. Pinangsia 1/55 Jakbar. Tlp. 021.6246478, 91020123. Email. hotel pinangsia@yahoo.com
001954/IKL/Vii(24/08)
001983/IKL/VIII(20/08)
DIBUTUHKAN SEGERA
PT.WENXIN ELEKTRONIKA TEKNOLOGI
Market leader Dalam Industri GPS & Software Office, Membutuhkan Profesional yg handal
MARKETING - WEB.EDITOR - DISTRIBUTOR ď&#x201A;ˇ Pria / Wanita ď&#x201A;ˇ Pendidikan : SMU (Mkt), D3 (W.E), S1 (DIS) ď&#x201A;ˇ Walk Interview 05-30 Agt 10, Jam 11.00 16.00 wib HRD PT.WENXIN ELEKTRONIKA TEKNOLOGI JL.BUNGUR BESAR NO.53 JAKARTA PUSAT Tel. 021 - 42888088, 4265363 Fax. 021 â&#x20AC;&#x201C; 4265362
www.smtgps.com
&NBJM CMBDL@TPZBLV!ZNBJM DPN
%&1,&4 3* 1 *35 /P
001975/IKL/VIII(05/09)
EAN PARABOLA, Ahli pasang antena TV & Parabola paket. Antena 100Rb (350 CH), Paket Parabola 1,5. Telp: 92458097/46573323/0856 -9508- 4133, 08788 123 8868
TERAPI BIO RING untuk meningkatkan keharmonisan Suami/istri, brg diantar, info di website. Hubungi: SUMARDI 021.99991361/ 08788302757/085710816369. Made in Korea, www.asnonline.asia
5FSTFEJB EJ "QPUJL "QPUJL EJ 8JMBZBI "OEB ,FUFSBOHBO MFCJI LBOKVU )VC +",4&- +",164 +",5*. #0(03 #&,"4*
HOTEL
Minyak Lintah u/keharmonisan keluarga, sudh bnyk terbukti. trbts. 150rb. T.92658130/08881079192 www.lintahoil.com%7bNO SMS
Pijat Segar Ayu Gunung Sahari 12 Telp 91907190. Pijat Bunga 9375.7369 Psr Baru Metro. Pijat Segar Sehat 0852.8067.3432 Belakang Rusun Psr Baru Jak-Pus.
Deadline Iklan: Senin-Jumat pukul 08.30 - 15.00 WIB Sabtu pukul 08.30 - 12.00 WIB
002000/IKL/VIII(07/09)
ANTENA
OBAT - OBATAN
21
JUAL MINYAK KALWIYANG BORNEO untuk keharmonisan keluarga. Hub : Dra. Lidya Hp: 0818 â&#x20AC;&#x201C; 991496, (021 ) 97714442
pengobatan
001959/IKL/VII(27/08)
Pembayaran Via Transfer (Tidak menerima uang tunai) Rek. Mandiri 103.0004881575 Cab. Sarinah Rek. PERMATA 400.11.88831 Cab. Menara Thamrin a/n PT BERITA NUSANTARA
Senin
9 AGUSTUS 2010
001976/IKL/VIII(05/09)
privat KURSUS MURAH BERGARANSI-Tknisi HP 600rb,MsOffice 75rb/Progrm, Teknisi Komp 400rb, Disain Grafis 900rb, Akuntansi 400-750rb.disc1020%, dbntu pnyaluran krj(BURSA TENAGA KERJA), tmpt stategis.Hub: 3161 660/08128924611/71577914/90251189 001893/IKL/VII(14/08)
biro jodoh Madesa club, bantu solusi jodoh. data foto akurat, hrp dtg. utk semua agama, umum. hub : 021.8015832 / 94352719 / 081213928198 / 08176040295 001950/IKL/VII(15/08)
konsultasi & solusi KONSULTASI & SOLUSI Ke rmh, kantor, pabrik anda melihat fengsui (Hongsui) Meramal nsb, ms dpn, jdh, perkawiÂnÂan, mslh rmh tangga, dll praktek jam: 08.00 s/d 20.00 Hub: 0818838669 (Mr.AKIRA, SH) 001984/IKL/ViIi(13/08)
WE PROTECT YOUR IP RIGHTS
YAYASAN PENDIDIKAN JAYAKARTA Alamat :
021 - 453 2143 458 54839-40
Kompleks Bukit Gading Mediterania (Florencia) Boulevard Bukit Gading Raya Blok A 15 - 17, Kelapa Gading Permai - Jakarta 14240, Indonesia. Fax : (62-21) 451 6605, 452 0083. E-mail : fwp_ip@cbn.net.id, Website : www.winarta-ip.com
koran jakarta
Lembaga Pendidikan Pariwisata Terakreditasi â&#x20AC;&#x153;Bâ&#x20AC;? Dibawah Yayasan Pendidikan Jayakarta
ÂŽ
Kebenaran Itu Tidak Pernah Memihak!
TECHNOLOGY & HAMMER
Keunggulan : * Bergaransi * Berkualitas * Harga kompetitif * Ready Stock Alat penghancur batu dan demolition. Tersedia untuk semua Class 20 s/d 70 ton
Marketing : 08121340588
JL. Kampung Melayu Besar No. 23A, Tebet, Casablanca, Jakarta Selatan Telp. 7111 7374, 0816 1875 389
Telp. 7111 7374, 0816 1875 389
JL. Raya Jatinegara Timur No.35 Jakarta Timur 13310 Telp: (021) 85903520, 70854904, HP. 0812 855 2219, 0816 1124 168
22
KUANTUM
Senin 9 AGUSTUS 2010
ÂŽ
Depresi Pertanda Awal Alzheimer Depresi pada orang berusia lanjut bisa menjadi pertanda awal penyakit alzheimer. Perlu penanganan segera agar penyakit tidak bertambah parah dan mengganggu kehidupan penderita.
P
ara kaum lanjut usia (lansia) yang sering melamun sendiri sebaiknya waspada. Pasalnya, hal itu bisa menjadi pertanda penyakit psikiatrik depresi. Berdasarkan hasil sebuah studi diketahui bahwa mereka yang mengalami depresi memiliki risiko besar terkena penyakit sindrom kerusakan otak atau penyakit alzheimer. Studi yang dilakukan oleh Pusat Medis Universitas Rush, Amerika Serikat (AS), itu menujukkan keterkaitan antara depresi dan alzheimer. Mereka yang mengalami depresi kemungkinan besar berisiko dua kali lipat terkena penyakit gangguan pada otak tersebut. Depresi merupakan penyakit psikologis yang ditandai dengan kondisi sering melamun, merasa sedih, lelah berlebihan, kehilangan minat dan semangat, malas beraktivitas, mengalami gangguan pola tidur, serta menarik diri dari lingkungan sosial. Dalam tingkat yang lebih parah, seseorang yang menderita depresi akan melakukan tindakan ekstrem, yakni bunuh diri. Adapun alzheimer merupakan penyakit sindrom kerusakan otak atau penyakit yang ditandai terjadinya kerusakan sel-sel otak pada saat yang bersamaan. Secara fisik, otak mengerut dan mengecil. Penyakit itu biasanya menimpa para lansia yang berusia di atas 65 tahun. Pada beberapa kasus, penyakit alzheimer disertai dengan dimensia alias pikun. Penderita yang umumnya para lansia biasanya mengalami gangguan daya ingat. Seiring dengan pertambahan usia, risiko seseorang untuk menderita alzheimer pun semakin besar. Orang yang berusia 65 tahun memiliki risiko sebesar lima persen terserang alzheimer dan akan meningkat dua kali lipat setiap lima tahun. Meski umumnya alzheimer menyerang para lansia yang berusia di atas 65 tahun, bukan berarti mereka yang berusia di bawah itu tidak berisiko terkena penyakit itu. Faktanya, alzheimer pernah pula menyerang perempuan yang berusia 50-an tahun. Menurut Robert S Wilson, kepala penelitian di Pusat Medis Universitas Rush, tanda-tanda awal seseorang terkena penyakit otak alzheimer biasanya terjadi penurunan kognisi ringan. Mereka yang menderita alzheimer dengan riwayat depresi, kemungkinan terkena dimensia dua kali lipat lebih besar. Wilson dan timnya melacak daerah pada otak yang terkena gejala depresi. Pelacakan dilakukan pada masa sebelum terjadinya penurunan fungsi otak menuju kepikunan. Hasilnya, diketahui bahwa sindrom depresi pada otak berkembang bersamaan dengan semakin meluasnya alzheimer.
AFP/SAUL LOEB
WASPADA I Meski alzheimer umumnya menyerang lansia berusia di atas 65 tahun, bukan berarti mereka yang berusia di bawah itu tidak berisiko terkena penyakit ini. Faktanya, alzheimer bisa menyerang orang berusia 50-an tahun. Waspadai hal ini, dan lakukan langkah-langkah pencegahan dengan segera. observasi. Penurunan kognisi ringan sebagai gejala awal alzheimer terjadi selama rata-rata tiga tahun pengamatan. Pada penelitian dengan menggunakan kuesioner untuk mengantisipasi laporan dianggap kurang akurat karena responden mengalami dimensia atau kepikunan. Para peneliti pun kemudian mewawancarai keluarga, teman, orang-orang lainnya yang dekat dengan responden. Kerabat dan temanteman penderita ditanyai apakah penderita WORDPRESS.COM
Studi yang dipublikasikan di jurnal Neurology, sebuah jurnal di bawah pengelolaan Akademi Neurologi AS itu menegaskan depresi berisiko menyebabkan penyakit alzheimer. â&#x20AC;&#x153;Studi kami memberikan petunjuk bahwa depresi benar-benar merupakan risiko bagi penyakit alzheimer,â&#x20AC;? kata Wilson. Tidak Terpisahkan Dia melanjutnya, setelah diketahui depresi merupakan pertanda awal penyakit alzheimer, maka perlu diketahui tanda-tanda awal terjadinya depresi. Tujuannya agar dapat dilakukan diagnosis dan
REUTERS/KATJA HEINEMANN
terapi sebelum penyakit bertambah parah. Depresi, jelas Wilson, harus dilihat sebagai bagian yang tidak dapat dipisahkan dari penyakit alzheimer. Dia menegaskan bila seseorang, khususnya orang tua, menderita alzheimer disertai dengan depresi, maka depresi itu harus ditangani terlebih dahulu dengan segera agar dampaknya tidak meluas. Studi yang melibatkan lembaga kesehatan dan anti penuaan Chicago, AS, itu menggunakan individu dewasa sebagai sampel penelitian. Para responden diminta untuk memberikan laporan teru-
kur tentang tanda-tanda depresi. Penelitian itu dilakukan selama enam hingga tujuh tahun. Selanjutnya, proses penganalisisan terfokus pada 357 individu yang mengalami alzheimer. Pada penderita penyakit itu ditemukan adanya peningkatan sindrom depresi pada otak. Rata-rata peningkatannya 0,04 gejala per tahun selama enam sampai tujuh tahun
mengalami ciri-ciri depresi atau tidak. Hasil wawancara menunjukkan adanya konsistensi di semua tingkat demografi. Menurut Wilson, dari hasil studi itu bisa disimpulkan bahwa depresi dan alzheimer harus segera ditangani meskipun kehidupan normal memaklumi hal tersebut apabila terjadi pada orang tua. Penanganan itu dianggap penting karena penyakit itu merampas kehidupan penderita. Betapa tidak, kemampuan penderita dalam satu hal hilang ketika penyakit tersebut muncul. Penyakit ini juga mengganggu kegiatan penderita. Lebih lanjut, Wilson memaparkan perlu dilakukan studi lanjutan apakah penderita alzheimer dengan depresi dapat menimbulkan penyakit yang lebih parah atau sama dengan penderita alzheimer lain yang tidak ditandai dengan depresi sebelumnya. Sebagai informasi, di AS saat ini tercatat empat 4 juta penderita alzheimer. Mereka yang terserang penyakit itu rata-rata berusia 65 tahun ke atas. Pada 2050 diperkirakan jumlah penderita alzheimer akan meningkat empat kali lipat. Hal tersebut berkaitan pula dengan semakin tingginya usia harapan hidup masyarakat di negara maju, sehingga populasi penduduk yang berusia lanjut pun semakin bertambah. hay/L-2
WWW.HIN.COM
Ditandai dengan Gangguan â&#x20AC;&#x153;Moodâ&#x20AC;?
F
REUTERS/TYRONE SIU
aktor penyebab depresi bisa beragam, di antaranya biologis, psikologis, dan sosio-lingkungan. Faktor biologis dikarenakan ketidakseimbangan neurotransmiter di otak, terutama serotonin. Faktor psikologis disebabkan oleh beban psikis, yaitu dampak pembelajaran perilaku yang berhadapan dengan suatu situasi sosial. Sementara itu, faktor sosio-lingkungan, salah satunya dikarenakan kehilangan pasangan hidup, kehilangan pekerjaan, pascabencana, dan dampak situasi kehidupan sehari-hari lainnya. Pada orang tua depresi lebih disebabkan karena gangguan organ biologis, yaitu terjadinya gangguan neurologis atau sel otak seiring dengan menurunnya kualitas sel. Di banyak negara di dunia jumlah orang tua yang menderita depresi diperkirakan semakin meningkat. Hal
ini disebabkan pula karena meningkatnya usia harapan hidup masyarakat seiring dengan meningkatnya kesejahteraan. Di Indonesia, berdasarkan data Biro Pusat Statistik dari hasil sensus tahun 1971, diketahui usia harapan hidup masyarakat Indonesia adalah 47,7 tahun. Artinya bayi yang dilahirkan pada periode 1967-1969 dapat hidup hingga usia 47 atau 48 tahun. Sedangkan, usia harapan hidup untuk bayi yang dilahirkan pada 1980-an diperkirakan meningkat menjadi 52,2 tahun. Setelah tahun 2000, usia harapan hidup meningkat menjadi 73,5 tahun. Usia tua menyebabkan keterbatasan mobilitas fisik dan terjadinya penurunan kognitif. Mereka yang berusia di atas 65 tahun biasanya mengalami depresi yang merupakan gangguan psikiatrik. Para ahli memperkirakan hampir 25 per-
sen lansia menderita depresi dan menjadi beban keluarga mereka. Depresi pada lansia biasanya ditandai dengan gangguan mood. Celakanya, gejala-gejala depresi pada lansia sering tidak dikenali oleh keluarga, bahkan dokter. Mereka menganggap gejala depresi merupakan hal yang wajar seiring dengan bertambahnya usia. Depresi dalam ilmu psikiatrik ditandai dengan gangguan neurologis atau syarat otak. Biasanya karena kesulitan dalam menganalisis, dokter membutuhkan obat antidepresan untuk menguji kebenarannya. Studi yang dilakukan oleh The European Depression Study (EURODEP) menyimpulkan terdapat beberapa tingkatan depresi pada lansia. Angka prevalensi menunjukkan mereka yang mengalami gangguan depresi mayor mencapai 1,8
persen, gangguan depresi minor sebanyak 9,8 persen, sedangkan lansia yang mengalami gejalagejala depresif diperkirakan sebesar 13,5 persen. Untuk mengurangi bahkan menghilangkan gejala depresi, sebaiknya lansia menjalankan terapi yang dilakukan oleh psikiater. Namun, lebih dari itu, perlu dilakukan pula upaya pengurangan risiko kekambuhan, kecacatan, dan kematian, serta mengembalikan peran lansia dalam kehidupan sosial. Peran dalam kehidupan sosial itu berkaitan erat dengan aktivitas yang dilakukan lansia. Para lansia harus dapat menolong diri sendiri dengan melakukan banyak aktivitas. Mereka juga hendaknya berperilaku lebih fleksibel, realistis, dan bijak. Hal yang tidak kalah pentingnya ialah berpikir positif yang bisa mengurangi penderitaan. berbagai sumber/hay/L-2
KORAN JAKARTA
AGENDA
®
Senin 9 AGUSTUS 2010
23
SINEMA
Kisah Asmara Nelayan dan Peri Laut Sineas terkenal, Neil Jordan, menampilkan drama indah berdasarkan foklor Irlandia, Ondine. Sebuah dongeng klasik yang kisah drama romantis modern. Judul : Ondine Sutradara : Neil Jordan Pemain : Colin Farrell Alicja Bachleda Genre : Drama Produksi : Wayfare Entertainment Rating :
S
yracuse (Colin Farrell) terkagum-kagum saat melihat wanita cantik terperangkap di dalam jala ikan miliknya. Timbul bermacam dugaan dari dalam diri nelayan itu, apakah ia putri duyung atau pengungsi pencari suaka dari negara lain? Sayangnya, wanita itu mengalami amnesia. Ia hanya menyebut dirinya sebagai Ondine (Alicja Bachleda), nama yang diambil dari mitos peri air. Dan ia meminta agar jangan sampai orang lain mengetahui keberadaanya. Meski Syracuse agak tak yakin Ondine peri air, sejak perempuan itu hadir, hasil tangkapannya selalu banyak. Namun, yang pasti, pria yang sering dipanggil Circus itu tak kuasa menahan gejolak asmara. Sikapnya menjadi lebih
optimistis dan positif. Perubahan yang sangat mencolok mengingat masa lalunya yang tidak berhasil membina rumah tangga dengan baik. Dulu ia adalah pencandu alkohol bersama mantan istrinya, Maura. Namun sejak melihat anak perempuannya Annie menderita gagal ginjal, Syracuse memutuskan berhenti minum dan mencurahkan perhatiannya bagi sang buah hati. Apalagi setelah cerai, hak asuh Annie jatuh kepada Maura. Annie menyangka bahwa Ondine adalah sejenis selkie, yang menurut legenda adalah peri dalam bentuk anjing laut yang dapat berubah wujud menjadi manusia. Annie dan Ondine semakin akrab bergitu pun juga Syracuse yang semakin dekat dalam asmara. Namun saat seorang pria misterius datang dan mengincar Ondine, inilah saat dongeng menjadi gelap dan menakutkan.
Menggambarkan reaksi masyarakat di sebuah kota kecil yang masih memercayai mitos dan legenda, menanggapi suatu kejadian yang dikaitkan dengan mitos tersebut. Neil Jordan yang menjadi produser, penulis skrip, dan sutradara meramu kisah dongeng ini di tengah masyarakat modern. Legenda Ondine dan Selkie yang populer sebagai foklor bangsa Keltik seperti Irlandia, Skotlandia, dan Eslandia memiliki kesamaan dengan legenda Danau Toba serta Jaka Tarub dan Tujuh Bidadari. Dan Neil berhasil menerjemahkan kisah ini menjadi drama
Dongeng Nyata Film ini lebih realistis ketimbang dongeng biasa.
romantis masa kini. Seorang pria duda yang gagal dalam kehidupannya mendapat pencerahan dan kesempatan kedua setelah bertemu dengan wanita asing yang menawan hati namun memiliki rahasia-rahasia masa lalu pahit. Terlihat sederhana dan standar memang, namun dengan mengintegrasikan dongeng ke dalam plot itu, kisahnya menjadi unik. Interaksinya
dengan pendatang baru, Alicja Bachleda, membawa film ini bermuatan emosi yang dalam. Kehadiran Alison Barry sebagai Annie juga membuat film ini tak tabu ditonton oleh anakanak, meskipun di sana sini ada beberapa adegan percintaan, sedikit kekerasan, dan konsumsi minuman keras yang membuat Anda harus memberi bimbingan dan penjelasan. Semua diperkuat dengan sinematografi indah yang menggabungkan nuansa fantasi dan realitas. Ilustrasi musik yang membius dari Kjartan Sveinsson, anggota band Sigur Ros, semakin menambah nuansa dongeng. Neil Jordan memang membuktikan kapasitasnya sebagai pembuat film yang memiliki cita rasa ciri khas. Sebelumnya, dia pernah menyabet
9
9
1
6
9
2
9 6
4 Hitman
Lost in Translation
Pemain Stasiun Tayang
Pemain : Bill Murray Stasiun : SCTV Tayang : Selasa (9/8) 02.00 WIB BOB Harris, aktor gaek setengah baya yang hampir pensiun, mengunjungi Jepang untuk sesi foto iklan. Ia bertemu dengan Charlotte, gadis muda yang baru lulus kuliah dan berkunjung untuk menemani suaminya seorang fotografer. Keduanya berbagai keluh kesah dan mendapati bahwa mereka banyak memiliki kesamaan. Kedua insan itu mencari arti hidup mereka yang hampa. Dan keduanya menemui itu di dalam diri satu sama lain. Hingga tiba saatnya berpisah, mereka terpaksa harus kembali ke kehidupan hampa-nya masing-masing. Tapi, tentunya mereka bisa saja memilih untuk tak kembali.
7
5
8
2
7 7
6 5
4
9
8
8
3
1
4
7
9
4
6
2
5
1
6
9
2
8
5
1
3
7
4
4
5
1
3
7
2
6
9
8
5
8
3
4
6
9
7
1
2
9
7
6
1
2
5
4
8
3
1
2
4
7
8
3
5
6
9
2
4
9
5
1
7
8
3
6
7
1
8
6
3
4
9
2
5
3
6
5
2
9
8
1
4
7
3 – 10 Agustus 2010 Museum of Mind, Kompleks Eks Museum Mpu Tantutlar, Jalan Taman Mayangkara 6, Surabaya, Jawa Timur.
7-21 Agustus 2010 Ruru Gallery, Jl Tebet Timur Dalam Raya No 6, Jakarta Selatan
Pameran Tunggal Yunizar "Flowers From Yunizar" 30 Juli-30 Agustus 2010 Galeri Soemardja, Jalan Ganesha 10, Fakultas Seni Rupa dan Desain Institut Teknologi Bandung, Jawa Barat
Pameran Foto: Indonesia’s Struggle for Independence: The Australian Connection 25 Juli – 31 Agustus 2010 Museum Konperensi Asia Afrika, Jl Asia Afrika No 65, Bandung
Pameran Tunggal Nurhidayat “Image Dévorante”
Kurator: Enin Supriyanto 3 – 16 Agustus 2010 Nadi Gallery, Jalan Kembang Indah III Blok G3 No. 4-5, Puri Indah, Jakarta
5-19 Agustus 2010 Semarang Gallery, Jakarta Art District, Mall Grand Indonesia, Jl HM Thamrin No1, Jakarta
Pameran dan Seminar Warisan Budaya Bawah Air
Choral Clinic with The Philippines Madrigal Singers
Edisi Minggu, 8 Agustus 2010 3
Pameran Buku “Codex Code”
4-15 Agustus 2010 Museum Nasional, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat
JAWABAN SUDOKU 8
Pameran Seni Gunawan Kriwul “Sweet Memory”
Pameran Tunggal Laksmi Shitaresmi “Kocap Kacarita”
3
9
6
ngat. Namun karya yang dikenang dari sineas ini ialah saat ia mengadaptasi novel karya Anne Rice, Interview with The Vampire (1994). ryb/L-4
SENI & HIBURAN
Isilah kotak kosong hingga setiap kolom, lajur, serta area kotak 3x3 terisi angka 1-9 tanpa ada pengulangan.
SEKELOMPOK anak-anak dijadikan pembunuh bayaran profesional yang diubah melalui proses genetika. Setelah dewasa, seorang pembunuh berkode Agen 47 disewa oleh sebuah perkumpulan rahasia yang bernama The Organization. Misinya ialah melenyapkan Presiden Rusia. Agen 47 berhasil dalam misi itu, membuatnya dikejar oleh Interpol dan Militer Rusia. Agen 47 ternyata memiliki kesadaran sendiri dan mampu lepas dari kendali atasannya. Ia lalu bertemu dengan Nika, serorang gadis yang sebelumnya menjadi saksi mata aksi pembunuhan itu. Gadis itu justru membantu Agen 47.
Oscar 1993 lewat The Crying Game (1992). The End of Affair yang dibesutnya pada 1999 serta Breakfast on Pluto (2005) juga mendapat apresiasi ha-
SUDOKU
SINOPSIS
: Timothy Olyphant : RCTI : Senin (8/8) 22.30 WIB
FOTO-FOTO: WAYFARE ENTERTAINMENT
9 Agustus 2010 pkl 14.00-17.00 Erasmus Huis, Jl HR Rasuna Said Kav S-3 Kuningan, Jakarta Selatan
» FAKTA DI BALIK SUDOKU: Banyak versi yang menyatakan, siapa orang yang menemukan Sudoku sebenarnya. Salah satu yang berkembang, adalah Maki Kaji, warga Jepang yang disebut-sebut sebagai orang yang membuat Sudoku. Oleh sebagian orang yang mengenalnya, Maki bahkan disebut sebagai ‘father of sudoku`. Nama Maki mulai redup disebut sebagai pencipta sudoku, ketika permainan itu mulai meledak di Amerika.
Bagi Anda yang memiliki info tentang kegiatan seni, budaya dan entertainment, silakan menginformasikan ke redaksi Koran Jakarta dengan alamat email redaksi@koran-jakarta.com
»
ACARA TELEVISI AN TEVE
RCTI
09.30 Obsesi
13.30 Cerita Sore
16.30 Mr Bean
17.30 Scary Job
INDOSIAR
17.00 Kabar Hari Ini
METRO TV
TVRI
06.00 Captain Tsubasa Road to 2002
06.30 Go Spot
10.30 Dimas & Raka
14.30 Starlite
17.00 Reportase Sore
18.00 On The Spot
06.00 Fokus Pagi
17.30 Kabar Petang
04.30 Metro Pagi
05.30 Warta Nusantara
07.00 Parade Film Liburan
11.30 Menuju Sakinah
15.00 Cerita Sore
17.30 Investigasi Selebriti
19.00 Mendadak Dangdut
07.00 Inazuma Eleven
16.00 Lintas 5
18.00 Termehek-mehek
20.00 Opera Van Java
07.30 Sinema Pagi
07.05 Editorial Media Indonesia
06.30 Pendidikan
09.00 Dahsyat
12.00 Abdel & Temon Special Ramadhan
19.30 Di Balik Langit Berita
16.30 Zona Juara
18.30 Sketsa
21.45 Bukan Empat Mata
09.30 FTV Drama
08.05 Healthy Life
08.00 Sinetron Anak
11.00 Silet
13.00 Global Siang
19.00 Gong Show
23.30 Berburu
11.30 Patroli
20.00 Realigi
00.00 Begadang
22.30 Telusur
14.30 MTV Studio
18.30 Animasi Spesial
12.00 Happy Song
09.05 Indonesia This Morning
08.30 Lintas Agama
13.30 Kungfu Kids
17.30 Upin & Ipin dan Kawan-kawan
21.00 Apa Kabar Indonesia Malam
21.00 Bioskop Trans TV “XXX"
00.30 Sport 7 Malam
23.00 Autoexpert
14.00 Kiss Sore
09.30 Market Review
23.30 Kabar Arena
09.02 Pesona Budaya Nusantara
10.05 The Interview
09.30 Monitor Olahraga
23.00 Bioskop Trans TV “Back To The Future 2"
01.30 Theater 7 Malam: Turn Left, Turn Right
10.30 Metro Xin Wen
10.00 Obrolan Hukum
11.05 Hobbies 12.05 Metro Siang
10.30 Forum Pemerintahan
07.30 Lejel Home Shopping
13.05 Zero to Hero
11.00 Warta Siang
13.30 Jakarta Jakarta
12.00 Pigura
08.02 Medika Natura
14.05 Sports Club
12.30 Daerah Membangun
09.02 Lejel Home Shopping
14.30 Metro Sore
13.02 Salam Dari Desa
15.05 Bisnis Hari Ini
13.30 Pelangi Desa
15.30 Medika Natura
15.30 Public Corner
14.00 TV Edukasi
16.30 Lejel Home Shopping
16.05 Discover Indonesia
16.02 Forum Huk Ham
17.02 Sendok Garpu
16.30 Metro Highlights
17.00 English News Service
07.00 Curious George 08.00 Pororo The Little Penguin 08.30 Sinema Pagi: Shaolin Kungfu
12.00 Seputar Indonesia Siang 12.30 Sergap
15.30 Berita Global
19.00 Animalia
10.30 DRTV
13.00 Sinema Siang
16.00 Dapur Aisyah
11.00 Mata Rantai
15.00 Kabar Kabari
11.30 Topik Siang
16.00 Minta Tolong
16.30 Marvo The Wonder Chicken
19.30 Jiung Dan Si Pandir Dari Betawi
12.00 Klik!
16.45 Mister Olga
13.00 Sinema Siang: Two Shaolin Kids in Hongkong 15.00 Topik Petang 16.00 Mantap 16.30 Seleb Ngamen 17.00 Wayang On Stage 18.30 Super Family 19.30 Super Deal 2 Milyar 21.00 Penghuni Terakhir: Beranda
17.30 Ketika Cinta Bertasbih Spesial Ramadan
17.00 Kungfu Master of The Zodiac
20.30 The Adventures Of Suparman
01.00 Redaksi Malam
15.00 Fokus 15.30 He is Beautiful
JAK TV
17.00 Arti Sahabat
07.00 Maha Karya Agung Sedayu
01.00 Reportase Malam
SCTV
18.00 Surga Untukmu
TRANS 7
06.30 Was-Was
19.00 Pernikahan Siri
06.00 Sport 7
07.30 Inbox
20.00 Take A Celebrity Out
06.30 Redaksi Pagi
09.30 Halo Selebriti
07.30 Selebrita Pagi
10.00 FTV Pagi
23.00 Sinema Asia: The Duel
TRANS TV
08.00 Cawan
12.00 Liputan 6 Siang
21.00 Wali Songo
18.00 Ramadhan Mat Jo
22.30 Segudang Rindu
18.30 Naruto
00.00 Lintas Malam
19.00 Kemilau Cinta Kamila Berkah Ramadan
19.00 Big Movies: Bangkok Adrenalin
00.30 Layar Tengah Malam
22.00 Big Movies: The Three Musketeers
06.00 Makna Kehidupan
09.00 Inspirasi
12.30 SCTV FTV
22.00 Box Office Movie: Hitman
06.30 Insert Pagi
10.00 Duarr
14.30 Status Selebriti
00.00 Ketoprak Canda
00.00 Global Malam
07.30 Rangking 1
11.00 Rahasia
15.00 Uya Emang Kuya
02.00 Seputar Indonesia Malam
00.30 MTV The Dude Son's of America
08.30 Derings
11.30 Redaksi Siang
15.30 Sensasi Artis
10.00 Suami Suami Takut Istri
12.00 Selebrita Siang
16.30 Bajaj Bajuri
12.30 Bocah Petualang
17.00 Liputan 6 Petang
TPI
11.00 Insert
13.00 Laptop Si Unyil
17.30 Uya Emang Kuya
11.00 Riwajatmoe Doeloe
21.00 Mendadak Alim
02.30 Prison Break
22.00 Topik Kita
01.00 Fokus Malam
TV ONE 06.30 Apa Kabar Indonesia Pagi 10.00 Kementrian Pertanian
17.30 Drama Asia - Robber of My Heart18.30 Jakarta Petang
17.05 Metro Hari Ini
17.30 Jendela Dunia
19.05 Suara Anda
18.00 Bedah Buku
20.30 Newsmaker
18.30 Dialog MK
21.05 Top 9 News
19.00 Warta Malam
21.30 Prime Interview
20.00 Hello Mister 20.30 Kisi Kisi Budaya
22.30 Black in News
GLOBAL TV
06.00 Sidik Pagi
12.00 Reportase Siang
13.30 Cita-Citaku
18.00 Sinetron: Islam KTP
12.00 Kabar Siang
23.00 World Most Amazing Video
06.00 Spongebob Squarepants
06.45 Disney Club
12.30 Jelang Siang
14.00 Ayo Menyanyi
19.00 Sinar
13.00 Kabar Keadilan
20.30 Mereka Berkarya
14.30 Kuas Ajaib
20.30 Cinta Fitri Season 6
07.00 Spongebob Favoritku
13.00 Bingkai Berita
21.00 B-JAK
22.05 Economic Challenges
23.30 Lensa Olah Raga Malam
08.30 Layar Pagi
15.00 Homestay
22.00 Jakarta Malam
23.05 Metro Realitas
08.00 Avatar The Legend of Aang
10.00 Cerita Siang
15.30 Asal - Usul Fauna
23.00 SCTV Sinema
23.00 Kicir Kicir
00.00 Topik Malam
13.30 Online (Olga & Jeng Kellin)
22.00 Di Mana Melani
13.30 Opini Spesial Ramadhan
23.30 Metro Sports
11.00 Sidik
14.30 Jail Fresh
16.00 Jejak Petualang
01.00 Liputan Malam
11.30 Lintas Siang
15.00 Missing Lyrics
16.30 Redaksi Sore
01.30 Solusi WK
12.00 Layar Kemilau
16.00 Kejar Tayang
00.30 MAKMUR (Makin Malam Makin Murah)
09.00 Penguin of Madagascar
07.30 Cerita Pagi
17.00 Selebrita Sore
02.00 Lost in Translation
15.00 Kabar 15 15.30 Kabar Pasar 16.00 Komunikasi Mudah Dengan PLN
19.30 Apa Kata Dunia
23.30 Obrolan Malam
00.05 Metro Malam
00.00 Choice is Yours
01.05 Oprah Winfrey Show
00.30 Jalan Jalan Jakarta
07.30 Budi dan Kerti
21.00 Bincang Malam 22.30 Warta Dunia 23.00 Indonesia Bermusik 00.30 Pentas Tradisi 01.30 Warta Terakhir
Acara sewaktu-waktu dapat diubah oleh stasiun televisi.
24
INSPIRASI
Senin 9 AGUSTUS 2010
KORAN JAKARTA
Sophia Bush
SURAT UNTUK BU ROSSA
Maraton untuk Lingkungan
I
nspirasi bisa datang dari siapa saja, termasuk dari teman sesama selebritas. Hal itulah yang dilakukan aktris pemain film John Tucker Must Die, Sophia Bush, yang mengikuti jejak Edward Norton yang menggelar aksi maraton untuk tujuan sosial. Untuk aksinya ini, Sophia memilih menyumbangkan hasilnya pada pemulihan Teluk Meksiko yang terkena bencana
tumpahan minyak. Pekan lalu, aktris kelahiran 8 Juli 1982 ini mengumumkan kalau dirinya saat ini sedang menyiapkan diri untuk gelaran maraton tersebut. Dikutip dari laman Look to the Stars, Rabu (4/8), Sophia menuturkan dirinya perlu latihan karena sudah lama tidak berolah raga dan pernah mengidap asma dan sakit lutut akut. “Ini tantangan besar buat saya, karena sudah lama tidak berlari, terakhir rasanya saat duduk di bangku SMP, waktu umur 13 tahun dan sekarang sudah 28 tahun, “ ujarnya antusias. Pemeran Brooke Davis dalam serial One Tree Hill ini menambahkan dirinya juga pernah mengalami sakit lutut akut dan menjalani operasi. Oleh karena itu, dirinya merasa perlu menyiapkan diri dan berharap banyak orang yang akan ikut serta sehingga
menjadi pendorong semangat tersendiri baginya. “Saya sudah bertanya-tanya pada diri sendiri, sejak pekan lalu, mengapa saya mau melakukan ini, dan jawabannya sederhana, karena saya ingin berbuat sesuatu yang bermanfaat seperti yang dilakukan Edward beberapa waktu lalu.” Sophia menjelaskan aktor yang juga temannya itu menggelar aksi maraton di New York untuk menggalang dana bagi organisasi peduli lingkungan, Maasai Wilderness Conservation Trust. Organisasi yang disantuni Edward ini menjadi organisasi sosial yang disukai oleh Sophia. Karena itu, ia ingin suatu saat melakukan hal serupa. Keinginannya itu bersambut ketika seorang teman, Jane, menuturkan ada lomba maraton bersama bulan November mendatang. Sophia
BP.BLOGSPOT.COM
Belajar Menguasai EQ Pertanyaan: Bu Rossa, saya services manager di sebuah perusahaan yang menjual peralatan elektronik. Kami memiliki banyak pelanggan terutama di saat menjelang Lebaran, akhir tahun, dan liburan anak sekolah. Semakin tinggi angka penjualan semakin banyak pula pembeli yang datang kembali, untuk komplain mengenai barang yang dibeli atau pelayanan kami. Walaupun kami sudah berusaha sebaik-baiknya, tetap saja banyak kami temui pelanggan yang sulit dan bawel. Sebagai manusia biasa, kadang kamipun hilang kesabaran dan terbawa emosi. Untuk melatih karyawan dalam menghadapi berbagai tantangan pekerjaan, setiap tahun perusahaan mendatangkan pembicara dari berbagai bidang yang berhubungan dengan usaha kami. Untuk sales dan services, direktur kami telah menunjuk pelatih “emotional intelligent” sebagai pembicara. Saya bingung, apa hubungan emotional intelligent dengan services? Biasanya pelatihan yang diberikan pada kami adalah seputar cara kerja yang efektif, pencapaian target, pengetahuan tentang produk baru, ataupun cara memotivasi bawahan. Mohon penjelasan singkat Bu Rossa tentang emotional intelligent dan pengaruhnya terhadap bidang usaha kami. Arfan, Tangerang
langsung mengiyakan dan menyatakan turut serta. Sejak itu, ia sering latihan ke pusat kebugaran dan mengajak penggemarnya berpartisipasi. “Sampai saat ini, sudah banyak yang menyatakan ingin turut serta, semuanya mau turut berperan untuk konservasi teluk kembali,” ungkapnya. Dalam ajakannya, Sophia sering menekankan bahwa ide pemulihan Teluk bukan hanya untuk konservasi lingkungan semata, tapi itu sangat berkaitan dengan kesehatan setiap individu yang ada di dunia. “Dengan semakin banyaknya yang ikut, akan menjadi motivasi tersendiri bagi saya, sehingga setiap kali saya merasa ngilu di kaki, saya akan tetap semangat,” janjinya. Aksi peduli terhadap lingkungan memang sudah dijalani Sophia sejak lama. rai/L-4
Anggun Priambodo
Jawaban: Siapa yang Anda kenal, berapa banyak yang Anda tahu, atau berapa jam yang Anda habiskan untuk bekerja, tidak akan menjamin kesuksesan karier Anda. Rahasia keberhasilan seseorang ternyata tidak tergantung pada seberapa lengkap curriculum vitae-nya, namun lebih kepada Emotional Intelligent (EQ) yang dimilikinya.
Hasilkan Video yang Melanglang Buana
B
eberapa waktu lalu, kami memberitakan video art berjudul Sinetron, Kasih Tak Sampai yang dibuat Anggun Priambodo. Karya yang sampai sekarang masih diputar di berbagai festival itu ternyata juga menarik perhatian pihak luar negeri. Video komedi milik seniman lulusan seni rupa IKJ itu lalu berpameran di Korea, Inggris, dan pekan ini sedang diputar di Hong Kong. “Tidak nyangka juga, kalau ternyata video itu akan menyapa publik lebih luas, hingga luar negeri,” ujar Anggun saat ditemui di sela-sela pameran Shopping di Grand Indonesia Jakarta, Kamis (5/8). Setelah mampir di Hong Kong, Anggun menuturkan kalau
video tersebut juga akan ada di Berlin, Jerman, September mendatang. Dalam video pendek berdurasi tak lebih dari lima menit itu, Anggun tidak hanya bertindak sebagai sutradara, tapi juga pemain. Di dalamnya, ia menampilkan beberapa shoot gambar yang identik dengan serial sinetron yang sangat khas, seperti orang kaya di rumah megah, serta ekspresi akting yang standar seperti mata melotot, tertawa dibuat-buat, atau make up tebal. Hingga saat ini, sebenarnya Sinetron bukan karya video art pertama Anggun. Ada enam lainnya yang tak kalah menarik dan kritis, di antaranya berjudul
Crash, Danse, Sexy Bear, dan Senam Kesegaran Jasmani. Namun, dari beberapa video art itu, Sinetron tampil mencuri perhatian publik. Untuk kali pertama video itu hadir di pameran OK Video, akhir tahun lalu. Kemudian, berlanjut ke beberapa pameran seni lainnya, seperti peringatan 40 tahun jurusan seni rupa IKJ beberapa waktu lalu. Di luar itu, seniman nyentrik yang satu ini memang tidak pernah kekeringan ide. Setelah video Sinetron yang menyindir sinema elektronik Indonesia itu, dia kembali membuat karya monumental bertajuk Toko Keperluan. “Selain video saya juga membuat karya yang lain,
pokoknya kalau ada ide yang melintas saya buat saja, tidak ada tujuan harus ikut kompetisi ini atau festival itu,” ujarnya lugas. Anggun sendiri turut heran ketika salah satu videonya yang ia buat bisa disaksikan di galeri luar negeri. Video art ketujuhnya dibawa oleh pihak Move on Asia yang mengumpulkan sejumlah karya seni dari berbagai negara. Pria berkacamata ini menuturkan bahwa kurator dari ajang tersebut tertarik akan video buatannya hingga kemudian menawarkannya untuk turut dipamerkan di luar negeri. rai/L-4
Lalu apa Emotional Intelligent (EQ) itu? EQ adalah kemampuan yang dimiliki seseorang untuk memahami emosi dalam dirinya dan bagaimana hal ini mempengaruhi pribadinya maupun orang lain. EQ juga menyangkut keahlian dalam menggunakan informasi, mengontrol diri dan berhubungan dengan orang lain. Semakin tinggi EQ yang dimiliki seseorang maka akan lebih mudah baginya untuk berkomunikasi dengan orang lain dan mempengaruhi orang lain untuk menyetujui ide-idenya. EQ adalah kunci untuk mencapai kesuksesan di manapun Anda bekerja.
Menyadari emosi Apakah Anda sudah benar-benar memahami emosi dalam Anda sendiri, misalnya apa yang bisa membuat anda marah, tersinggung, kecewa sampai Anda sulit atau tidak bisa mengendalikan diri? Pada kenyataannya, tidak semua orang bisa mengerti dirinya sendiri dan bagaimana emosi mereka mempengaruhi reaksi diri dan perasaan orang-orang di sekitarnya. Nah, bagaimana cara mempelajari dan menyadari emosi dalam diri kita sendiri? Pertama-tama, mulailah dengan membuat catatan tentang bagaimana reaksi dari emosi yang kita miliki pada situasi yang berbeda-beda. Catatan reaksi-reaksi tersebut kemudian dikelompokkan menjadi dua, yaitu positif dan reaksi negatif. Dari sini akan terlihat dimana letak tombol merah emosi Anda.
KORAN JAKARTA/RAI
MUSIK
Serunya Konser di Bawah Guyuran Hujan Duo musisi asal Inggris, Ian Brown dan Kula Shaker, tampil total dalam konsernya di Jakarta. Masing-masing menyuguhkan lagu hit mereka di era ‘90-an. Konser ini dipadati penggemar fanatik karena untuk menyaksikan aksi idolanya, penonton harus rela berbasah-basah ria.
H
ujan deras yang mengguyur Jakarta, Jumat (6/8), ternyata tidak membuat kemeriahan konser Ian Brown dan Kula Shaker berkurang. Dihelat di lapangan basket Senayan Jakarta, tampak penonton menyemut sejak sore. Untunglah, selama konser yang disertai hujan itu berlangsung, tak ada hal-hal yang tak diinginkan terjadi. Namun, udara dingin membuat penonton memilih menikmati musik tanpa banyak bergerak atau membuat histeria berlebihan. Pelantun hit Govinda, Kula Shaker, tampil sebagai pem-
buka. Grup musik yang menghilang sekitar awal 2000-an itu, mencoba menghangatkan suasana dengan bunyi-bunyian khas India. Tak pelak intro lagu Govinda disambut teriakan riuh. Grup yang mengambil jalur psychedelic pop ini memainkan 14 lagu dari tiga album mereka secara acak. Lagu Under the Hammer dan High in Heaven dibawakan secara berurutan. Crispian, sebagai vokalis, tidak hanya bernyanyi tapi juga memetik gitarnya dengan aksi panggung atraktif. Sekali dia duduk bersila, lalu berjalan mengitari pentas. Kostum jas dan celana
KORAN JAKARTA/RAI
merah menyala membuatnya mencolok dibanding tiga personel lain, yakni bassis Alonza Bevan, drummer Paul Winterhart, dan keyboardist Harry Broadbent. Crispian tidak banyak berkata-kata. Dia hanya mengumbar permainan musik dan aksi panggung energik. Beberapa hit terdengar mena-
[R] ENGLISH / FANTASY
[D] HINDI / COMEDY
rik, seperti Hush dan Tattva yang terdengar sangat India. Dari sejumlah lagu yang dimainkannya, Kula Shaker lebih banyak memainkan alat musik instrumen India. Hit Govinda menjadi pamungkas yang dibuat dengan versi lebih panjang dari aslinya. Tak jauh beda, Ian Brown juga tampak menikmati masa-
[D] ENGLISH / DRAMA
masa kemunculannya. Tanpa banyak basa-basi, mantan vokalis grup The Stone Roses ini lebih memilih bernyanyi, berjalan mengitari panggung, dan sesekali berjoging ria. Ya untuk aksi yang terakhir ini, Ian melakukannya sambil bernyanyi dan menggerakkan kedua kakinya seolah joging dan jalan di tempat. Sebuah aksi yang beda dari vokalis biasanya. Sekitar 15 lagu dibawakan Ian dengan atraksi berbedabeda, di antaranya lagu I Wanna Be Adore dan Fools Gold yang asik untuk diikuti acara nyanyi bersama. Andai saja tidak diguyur hujan, suasana konser dipastikan lebih riuh. Baik Ian maupun Crispian serta kawan-kawan, tampil total dengan geberan musik penuh dan komplet. Penampilan duo grup musik asal Inggris itu di Jakarta bisa dibilang tidak begitu mengecewakan. rai/L-4
[D] ENGLISH / ACTION
[D] SPANISH / COMEDY
Mengontrol diri Apakah Anda pernah merasa frustrasi terhadap perkataan bos atau rekan kerja sampai Anda kehilangan kontrol dan mengatakan atau melakukan sesuatu yang negatif, meskipun Anda tahu itu semua akan merusak hubungan Anda dengan mereka? Apakah Anda pernah memberi alasan atas tindakan negatif yang Anda lakukan, misalnya “Mereka membuat saya sangat marah, saya terpaksa mengatakannya karena sudah tidak tahan lagi.” Hidup dan perilaku kita sehari-hari adalah pilihan. Kita bisa memilih baju apa yang ingin kita pakai hari ini, apa yang ingin kita makan, dengan apa kita pergi ke kantor, atau kemana tujuan liburan kita tahun ini. Begitupun dalam mengendalikan emosi diri, kita tentu saja bisa memilih bagaimana harus bersikap dan bereaksi, apakah emosi kita biarkan meledak-ledak atau cukup diredam. Mengontrol emosi adalah faktor penting dalam EQ. Sewaktu Anda menyadari emosi Anda akan memberi reaksi yang negatif, maka diamlah sejenak, tarik nafas dalam-dalam, kontrol emosi dan perkataan yang ingin Anda lontarkan. Memang prakteknya tidak mudah tapi menguasai skill ini akan sangat bermanfaat terhadap kesuksesan karier Anda. Menggunakan EQ menjadi sangat penting seiring dengan meningkatnya tanggung jawab Anda dalam kepemimpinan, tidak peduli di bidang apapun Anda bekerja. Pelajari dan kuasai teknik ini dengan sebaik-baiknya demi kesuksesan karier Anda.
[R] ENGLISH / FANTASY
[R] REMAJA
[D] DEWASA
[SU] SEMUA UMUR
MOVIE SCHEDULE
Buy 1 get 1 free ticket : * CIMB NIAGA (Platinum) only for Reguler movie, 30 January - 1 August Valid every Saturday - Sunday (Max 2 Ticket)
Buy 1 get 1 free ticket :
SPANISH MOVIE GI: 12:30 17:00 21:00 MOI: 13:15 17:15 TK: 12:30 17:00 CP: 15:00
2D & 3D DENGAN TEKS INDONESIA
[D] ENGLISH / DRAMA
SORCERER’S APPRENTICE GI: 12:15 14:35 16:55 19:15 21:30 PP: 12:15 14:35 19:15 21:35 MOI: 12:15 14:30 16:45 19:00 21:15 TK: 14:20 16:40 19:00 21:20 CP: 12:00 14:15 16:30 18:45 21:00 [D] ENGLISH / ACTION
* BRI Credit Card (Gold & Platinum) BRI Debit Card (Gold, Platinum & Prioritas) only for Reguler, all movie 28 February - 30 June Valid every sunday
50% Diskon : * UOB Platinum for Velvet ticket at blitzmegaplex Pacific Place every Friday - Sunday * UOB Buana Platinum every Saturday - Sunday for Satin ticket [SU] ENGLISH / ANIMATION
AISHA GI: 13:00 19:30 22:00
THE LAST AIRBENDER GI: 12:00 14:20 16:40 17:15 19:00 21:20 GI 3D: 12:30 14:50 17:10 19:30 21:50 PP: 12:00 14:20 16:40 19:00 21:20 PP 3D: 12:30 14:50 17:10 19:30 21:50 PP VELVET: 14:20 16:40 19:00 21:20 MOI: 12:00 13:00 14:15 15:15 16:30 17:30 18:45 19:45 21:00 22:00 MOI 3D: 12:30 14:45 17:00 19:15 21:30 MOI VELVET: 12:30 14:45 17:00 19:15 21:30 MOI DINING: 20:15 TK: 13:30 15:40 17:50 20:00 22:10 TK 3D: 12:00 14:15 16:30 18:45 21:00 CP: 11:45 12:45 14:00 15:00 16:15 17:15 18:30 19:30 20:45 21:45 CP 3D: 12:15 14:30 16:45 19:00 21:15 CP VELVET: 12:15 14:30 16:45 19:00 21:15
®
OPEN ROAD GI: 12:00 14:00 18:00 PP: 12:00 16:30 21:00 MOI: 12:00 16:00 20:00 22:00 TK: 14:30 16:45 19:00 21:00 CP: 12:00 16:30 18:45 21:00
[D] ENGLISH / THRILLER
INCEPTION GI: 12:00 15:00 18:00 21:00 PP: 12:20 15:20 18:20 21:20 MOI: 12:15 18:15 21:15 TK: 12:15 15:15 18:15 21:15 CP: 12:30 15:30 18:30 21:30
SALT GI: 13:00 15:15 17:30 19:45 22:00 PP: 12:00 14:15 16:30 18:45 21:00 PP VELVET: 15:15 17:30 19:45 22:00 MOI: 12:45 15:00 17:15 19:30 21:45 MOI DINING: 12:15 14:30 TK: 12:00 13:00 14:15 15:15 16:30 17:30 18:45 19:45 21:00 22:00 CP: 12:30 14:45 17:00 19:15 21:30 CP VELVET: 13:00 15:15 17:30 19:45 22:00
[D] HINDI / DRAMA
KHATTA MEEHTA MOI: 15:15 21:15 [D] ENGLISH / DRAMA
THE JONESES GI: 16:00 20:00 22:00 PP: 16:55 MOI: 14:00 18:00 TK: 12:30 14:45 19:15 CP: 13:00 19:15
HERO WANTED MOI: 15:15 19:15 CP: 21:15
DESPICABLE ME GI: 12:30 14:45 17:00 19:15 21:30 PP: 14:15 18:45 TK: 12:30 14:45 19:20 21:35 CP: 14:15 17:00
SOLITARY MAN GI: 14:30 19:00
[D] JAPANESE / FANTASY
KAMUI GAIDEN TK: 12:00 17:00 21:30
Dapatkan blitzCard starter pack untuk kemudahan membeli tiket melalui website dan mobile phone Anda. Info lebih lanjut: 021-23580200