Sabtu, 23 Oktober 2010
KORAN JAKARTA
Edisi 840/Tahun III
Harga Eceran Rp 2.500 (luar Jawa + ongkos kirim)
www.koran-jakarta.com
Terbit 24 Halaman
HARGA PROMOSI
2 I Gunung Merapi
6 I Pohon Tumbang
7 I Tembus Semifinal
Aktivitas Gunung Merapi di Yogyakarta terus meningkat. Status gunung api itu meningkat dari waspada menjadi Siaga.
Hujan deras disertai angin kencang kembali melanda Jakarta dan sekitarnya. Pohon-pohon bertumbangan dan kemacetan tak terelakan.
Setelah tiga tahun mencoba, Victoria Azarenka akhirnya menembus semifinal Piala Kremlin dan berhadapan dengan Maria Jose Martinez.
KORAN JAKARTA/YUDHISTIRA SATRIA
Rp1.500 BERLANGGANAN BULANAN
Rp 33.000 12 BULAN AFP/ALEXANDER NEMENOV
EKONOMI
Kebijakan Pemerintah
9 I Seabad Sawit Pertumbuhan volume ekspor CPO ke Uni Eropa dan AS merupakan bukti bahwa minyak sawit Indonesia tetap jadi pilihan pengguna industri pangan.
PELANTIKAN KAPOLRI I Komisaris Jenderal Timur Pradopo bersalaman dengan mantan Kapolri Jenderal Bambang Hendarso Danuri seusai dilantik sebagai Kapolri di Istana Negara, Jakarta, Kamis (21/10). Pradopo berjanji akan memulihkan kepercayaan masyarakat dan membangun kemitraan dengan lembaga negara lainnya.
14 I Pengelolaan Anggaran Pertumbuhan ekonomi saat ini sulit mengandalkan konsumsi negara karena penyerapan anggaran masih lamban. Salah satu faktor penyebabnya adalah isu pembebasan lahan yang sensitif.
RONA
ANTARA/WIDODO S JUSUF
DOKUMEN MAXIMA PICTURES
17 I Bintang Film Asing Untuk memancing rasa penasaran penonton, sebagian produser film berlomba-lomba memboyong bintang porno asing main di Indonesia. Mereka berharap tercipta sensasi yang membuat publik berbondongbondong datang ke bioskop. MINGGU I 24 Oktober 2010
KORAN JAKARTA
KORAN JAKARTA/WACHYU AP
Perempuan Selain sebagai politisi, Yenny Wahid juga dikenal sebagai aktivis Islam. Pola pikirnya pun tidak jauh dengan Gus Dur yang mengedepankan Islam moderat, menghargai pluralisme, dan pembawa damai.
Wawancara Dirut PT Kereta Api Indonesia Ignasius Jonan bercerita soal revitalisasi kereta api, PSO dan peristiwa kebakaran Gerbong Rangkasbitung. Menurutnya UU No 23/2007, pemerintah berkewajiban merevitalisasi PT Kereta Api Indonesia.
Rp 350.000
Pertemuan G20 I IMF Desak Asia Biarkan Apresiasi Kurs
Menkeu Tunjukkan Sikap Tegas dan Berani IMF kembali isyaratkan kebijakan yang merugikan negara berkembang. RI harus berani menolak dan bersikap mandiri. JAKARTA – Keputusan Menteri Keuangan (Menkeu) Agus DW Martowardojo tidak menghadiri pertemuan Kelompok 20 atau G20 di Seoul, Korea Selatan, 1112 November 2010, dinilai sebagai sikap yang tegas dan berani. Pasalnya, dalam pertemuan itu, Dana Moneter Internasional (IMF) diperkirakan akan mendikte negara Asia, termasuk Indonesia, untuk membiarkan mata uangnya terapresiasi. Kebijakan itu berpotensi merugikan Indonesia karena nilai tukar rupiah dibiarkan terapresiasi secara semu tanpa dukungan perbaikan kondisi perekonomian yang memadai. Anggota Komisi VI DPR Hendrawan Supratikno mendukung sikap Menkeu yang menolak intervensi IMF. “Saya mengapresiasi sikapnya. Suatu pernyataan yang tegas dan berani. Ini mengisyaratkan tekad untuk membuat kebijakan ekonomi yang lebih
mandiri,” jelasnya saat dihubungi di Jakarta, Jumat (22/10). Lebih lanjut, Hendrawan menginginkan agar Agus fokus memperkuat perekonomian domestik, terutama dalam menghadapi dampak perang kurs negara maju yang kian sengit belakangan ini. Agus juga diminta memperhatikan kebijakan alokasi dana ke daerah maupun kebijakan keuangan, terutama untuk menghindari program penerbitan surat utang negara dalam nilai dan bunga tinggi. Sementara itu, Menkeu menegaskan dirinya tidak menghadiri pertemuan G20 di Seoul. “Saya tidak ikut karena ada acara lain. Jadi yang akan hadir adalah Pak Mulia Nasution (Sekjen Kementerian Keuangan) dan Darmin Nasution (Gubernur BI),” jelas dia. Selain Agus, Menkeu Brasil Guido Mantega sebelumnya menyatakan tidak akan hadir dalam pertemuan G20 itu. Menyinggung agenda pertemuan Seoul, Agus menjelaskan pertemuan itu akan membahas reformasi di lembaga multilateral, yaitu Bank Dunia dan IMF. Selain itu, tambah Agus, forum G20 akan membahas mengenai likuiditas global. “Jadi bagaimana kemudian ada perbedaan pendapat tentang mata uang dunia,” ujar dia.
« Saya mengapresiasi sikapnya. Suatu pernyataan yang tegas dan berani. Ini mengisyaratkan tekad untuk membuat kebijakan ekonomi yang lebih mandiri.
»
Hendrawan Supratikno ANGGOTA KOMISI VI DPR
Akan tetapi, menurut Agus, masalah nilai tukar harus disikapi dengan proporsional. Kepentingan salah satu negara tidak bisa mengorbankan negara lain. “Kita dapat memahami apabila beberapa negara maju merasa bahwa mata uang China yang terlalu lemah memang mempersulit. Namun, China juga tidak bisa begitu saja menaikkan mata uang mereka,” tegas Agus. Apresiasi rupiah yang pesat sepanjang tahun ini telah menimbulkan sejumlah dampak kontraproduktif, antara lain melonjaknya impor, terutama barang konsumsi, yang dibarengi dengan merosotnya ekspor. Fleksibilitas Kurs Sinyal bakal munculnya tekanan IMF terhadap Asia terkait dengan perang kurs sudah mulai
terlihat. Lembaga itu mendesak negara di Asia agar membiarkan mata uangnya terapresiasi di pasar valua asing (valas) dan segera mencabut program stimulus ketika negara-negara itu tengah bergulat dengan kenaikan arus modal asing yang masuk sehingga mengancam percepatan inflasi. IMF, dalam laporan terbaru Regional Economic Outlook for the Asia-Pacific, menyebutkan perekonomian Asia diperkirakan tumbuh 8 persen tahun ini, lebih cepat dari perkiraan semula pada April lalu sebesar 7 persen. Meski demikian, IMF memperingatkan, negara di Benua Kuning perlu melakukan penyeimbangan kembali atau rebalancing pertumbuhannya menjadi permintaan domestik yang lebih kuat. Pasalnya, saat ini, impor barang dan jasa oleh negara maju sulit segera pulih. Sebelumnya, Direktur Departemen Asia dan Pasifik IMF Anoop Singh menjelaskan dalam proses pemulihan global, Indonesia dapat mengelola aliran modal masuk untuk investasi pembangunan infrastruktur dan sektor riil. Namun, mengelola capital inflow yang sifatnya jangka pendek untuk proyek infrastruktur berjangka panjang juga dinilai berisiko. aji/way/mad/AFP/Rtr/WP
Presiden Minta Menteri Transparan JAKARTA – Presiden Susilo Bambang Yudhoyono meminta seluruh jajaran menteri transparan dan mau memberikan informasi mengenai perkembangan kinerja di kementeriannya kepada publik. Publik berhak mengetahui kemajuan jalannya pemerintahan, terutama di tiap kementerian. Permintaan Kepala Negara tersebut diungkapkan Ketua Dewan Pers Bagir Manan seusai bertemu Presiden Yudhoyono, di Kantor Presiden, Jumat (22/10). “Presiden meminta menteri terbuka terhadap wartawan. Menteri jangan pelit. Ini untuk mengimbangi berita-berita yang dianggap kurang baik.” Bagir melanjutkan, para menteri bisa secara teratur berdialog dengan wartawan mengenai apa yang tengah dan telah dilakukan para menteri. “Selain itu, prestasi apa yang sudah dicapai menteri, Dewan Pers akan memfasilitasinya,” katanya. Presiden, seperti diungkapkan Bagir, mengingatkan agar pers selalu memegang teguh prinsip-prinsip dan kode etik jurnalistik. Menurutnya, Presiden sangat peduli terhadap terbangunnya demokrasi di Indonesia. Kemerdekaan pers tidak bisa dipisahkan dengan demokrasi. Keduanya saling berhubungan dan saling mendukung. Pada kesempatan bertemu Presiden, Bagir mengatakan, Dewan Pers juga menginformasikan kepada Kepala Negara bahwa sejumlah pemimpin media dari Timor Leste akan berkunjung ke Indonesia untuk mempelajari UU Pokok Pers. “Sampai saat ini, pers Timor Leste masih menggunakan peraturan pers kita,” kata dia. Saat ini, proses sertifikasi wartawan sedang berlangsung. “Wartawan wajib menguasai dasar-dasar jurnalistik. Sertifikat itu berjenjang. Dewan Pers tengah mengidentifikasi wartawan senior yang tidak perlu diragukan lagi kualitasnya. Mereka akan diberikan sertifikat,” kata dia. Kekerasan di Media Dalam pertemuan itu juga disinggung soal kekerasan dan sadisme. Bagir mengungkapkan Kepala Negara meminta kalangan pers memperhatikan tayangan kekerasan dan sadisme agar tidak ditampilkan ke masyarakat. “Presiden mengingatkan agar pers memperhatikan sistem peliputan yang sesuai dengan kode etik. Terkait sadisme, itu selalu diingatkan oleh Dewan Pers,” katanya. Pers juga harus memberikan kontribusi dalam perang melawan teroris melalui pemberitaan. Menurut dia, hal lain yang menjadi perhatian Presiden adalah tayangan ulang terus-menerus, yang membuat publik bingung apakah tayangan itu baru terjadi atau rekaman peristiwa. “Di kode etik ada aturannya. Tapi Presiden menyadari kebebasan pers sekarang sedang tumbuh, maka kadang ada hal seperti itu,” katanya. Pada pertemuan itu, Bagir didampingi anggota Dewan Pers periode 2010 – 2013 lainnya, yaitu Agus Sudibyo, Wina Armada Sukardi, Bambang Harymurti, Margiono, Bekti Nugroho, ABG Satria Naradha, M Ridho Eisy, dan Zulfiana Lubis. ito/AR-2
FILE
KORAN JAKARTA/WACHYU AP
K Kapolda Metro JJaya Sutarman ssoal penembakan tterhadap mahasiswa m Universitas Bung U Karno dalam K aksi demonstrasi a ssatu tahun pemerintahan p SBY - Boediono. S
“Semua peluru yang ditembakkan polisi adalah peluru gas air mata.” Jakarta, 20 Oktober 2010
“Kemungkinan, proyektil (yang ditemukan di kaki korban) berasal dari senjata api yang melekat secara perorangan pada polisi.” Jakarta, 21 Oktober 2010
H O T L I N E Untuk Langganan & Pengaduan:
Telp. +62-21- 319 355 33 Fax. +62-21- 315 4601 sirkulasi@koran-jakarta.com
Evaluasi Kabinet
Menteri Tak Cakap, Jangan Dipaksa “Naik Kelas” JAKARTA – Sinyal dan wacana tentang pergantian menteri atau reshuffle Kabinet Indonesia Bersatu (KIB) II kembali digulirkan oleh Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat Anas Urbaningrum. Dalam diskusi bertema “Evaluasi Satu Tahun Pemerintahan SBY- Boediono”, Anas mengatakan, saat ini merupakan momentum yang tepat bagi Presiden Susilo Bambang Yudhoyono untuk mengevaluasi secara komprehensif prestasi menteri-menteri di KIB II. “Sekarang adalah kesempatan terbaik bagi Presiden untuk melakukan evaluasi komprehensif terhadap prestasi seluruh anggota kabinet, mumpung masih tahun pertama. Yang betul-betul tidak lulus dan kurang cakap untuk naik ke kelas dua sebaiknya tinggal kelas saja. Jangan dipaksakan naik kelas” kata Anas Urbaningrum di Gedung
DPR, Jakarta, Jumat (22/10). Anas menjelaskan menterimenteri di KIB II adalah pembantu presiden yang membantu Presiden SBY, bukan malah menjadi beban. Anas tidak menyebutkan siapa menteri-menteri yang tidak layak naik kelas dan layak diganti itu. Menurutnya, itu merupakan hak prerogatif Presiden. “Tentu saya tidak punya rapor yang komprehensif karena Presiden yang memiliki rapor tersebut. Namun secara moral, publik punya harapan besar agar menteri-menteri yang memimpin kementerian membantu Presiden adalah orangorang yang cakap dalam bekerja,” ujar Anas Cukup Bagus Anas mengatakan untuk hal-hal yang mendasar, pemerintah sesungguhnya sudah menuai prestasi
KORAN JAKARTA/M FACHRI
Anas Urbaningrum
yang cukup bagus. Persentase kemiskinan menurun menjadi 13,3 persen. Pengangguran juga menurun. Prestasi penegakan hukum, kecuali kasus simbolik, dinilai berhasil. Bidang pangan dan energi juga menunjukkan tren positif. “Sayangnya, bidang-bidang terse-
but jarang dan kurang menarik dibahas. Namun, kalau itu takarannya, prestasi pemerintah di tahun pertama sudah cukup baik,” jelas Anas. Kritik terhadap kinerja para menteri, menurut Anas, menajam ketika jurang antara prestasi dan harapan publik terlalu lebar. Anas melihat harapan publik terlalu tinggi di periode kedua kepemimpinan Presiden SBY. Prestasi yang dicapai sebenarnya sudah meningkat, tapi belum memenuhi harapan publik. Mantan Ketua Umum Pengurus Besar Himpunan Mahasiswa Indonesia (HMI) ini menegaskan salah satu yang belum optimal dari pemerintah sekarang ini adalah ketiadaan peran public relation (PR). Anas melihat pemerintah belum memiliki PR yang cakap. Banyak prestasi pemerintah yang belum terkomunikasikan dengan baik ke masyarakat. Ketiadaan PR yang kuat
ini membuat wacana yang berkembang di publik selalu yang negatif. “PR itu menjadi tugas semua institusi di dalam pemerintahan. Kalau hal tersebut dilakukan, itu akan juga membangun citra yang baik berdasarkan otentisitas capaian,” kata Anas. Anas memaparkan seluruh catatan yang terekam dari hasil survei, baik yang bersumber dari publik, pengamat, kritikus, maupun partai di luar Sekretariat Gabungan, akan dimaknai positif oleh pemerintah sebagai dorongan agar bekerja semakin fokus. Anas juga berharap para menteri mendatang fokus menjalankan tugas, termasuk partai-partai yang diberi amanat di dalam pemerintahan. Partai-partai sebaiknya tidak terlalu pagi berbicara tentang Pemilu 2014, dan konsentrasi pada kontrak politik. way/Ant/P-1
2
NASIONAL
Sabtu 23 OKTOBER 2010
KORAN JAKARTA
®
Bencana Alam I Gubernur DIY Masih Menunggu Perkembangan
VARIA Kasus Kekerasan terhadap Perempuan dan Anak Naik YOGYAKARTA – Ironi dari majunya perangkat legislasi terkait kekerasan terhadap anak dan perempuan adalah terus meningkatnya kasus kekerasan terhadap dua subjek hukum tersebut dari tahun ke tahun. Pada tahun 2009 saja, kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak naik 263 persen jika dibandingkan dengan tahun 2008. “Pada 2009, angka kasus kekerasan mencapai 143.586 kasus. Angka itu mengalami kenaikan sekitar 263 persen dibandingkan dengan 2008 yang hanya 54.425 kasus,” kata Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Linda AmaKJ/WACHYU AP lia Sari Gumelar pada lokakarya parLinda Agum Gumelar lemen internasional tentang perempuan, di Yogyakarta, Jumat (22/10). Ia mengatakan peningkatan kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak itu dipicu oleh beberapa faktor, di antaranya meningkatnya angka kemiskinan yang menjadikan tingkat stres masyarakat tinggi dan tingkat pengangguran karena banyaknya pemutusan hubungan kerja (PHK). “Namun, data kekerasan yang tinggi juga didorong oleh kesadaran kaum perempuan untuk mau bicara, mau melaporkan kejadian kekerasan yang menimpa dirinya,” kata Linda. Selain kasus kekerasan, berbagai kesenjangan masih dialami oleh perempuan di Indonesia. Di antaranya adalah perbedaan peran serta perempuan dalam bidang pendidikan, partisipasi dalam bidang ekonomi, dan pengambilan keputusan. YK/N-1
Kejagung Tidak Berniat Menggantung Nasib Bibit-Chandra JAKARTA – Kejaksaan Agung (Kejagung) tidak berniat menggantung nasib dua pemimpin Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Bibit Samad Rianto dan Chandra M Hamzah, terkait keluarnya putusan Mahkamah Agung (MA) tentang Peninjauan Kembali (PK) Surat Ketetapan Penghentian Penuntutan (SKPP) kasus pemerasan terhadap Anggodo Widjoyo, tersangka kasus korupsi KPK. Kejagung baru bersikap terhadap keluarnya putusan MA tersebut setelah menerima dan membaca isi amar putusan MA tersebut. Penegasan tersebut diungkapkan Pelaksana Tugas (PLT) Jaksa Agung Darmono saat ditemui di Gedung Kejagung, Jakarta, Jumat (22/10). ”Jaksa itu memiliki tugas dan wewenang sesuai dengan undang-undang (UU), yaitu melaksanakan penetapan dan putusan hakim yang sudah memunyai kekuatan hukum tetap. Oleh karena itu, apa yang saya lakukan harus mendasarkan pada amar atau bunyi putusan MA itu,” tukas Darmono. Darmono mengatakan pihaknya tidak berniat memperlemah KPK. ”Bahkan saya berniat memperkokoh kerja sama di antara penegak hukum, dengan kepolisian, dengan KPK, dan itu sudah saya rintis, sudah saya lakukan. Tujuannya agar ketiganya menjadi satu kekuatan yang kokoh dalam rangka melakukan pemberantasan korupsi,” kata Darmono. Darmono mengatakan pihaknya sudah meminta Kejaksaan Negeri (Kejari) Jakarta Selatan mengecek keberadaan putusan tersebut ke MA. ”Tetapi sampai sekarang belum ada laporan. Jika sudah menerima putusan, tentu akan secepat mungkin mengambil langkah-langkah hukum itu,” kata Darmono. eko/N-1
Status Merapi Menjadi Siaga Masyarakat diimbau waspada dan tetap tenang menghadapi aktivitas Gunung Merapi yang semakin meningkat. Namun, pihak pemerintah sudah mengantisipasi jika harus mengevakuasi para pengungsi. YOGYAKARTA – Aktivitas Gunung Merapi yang terus menunjukkan peningkatan membuat status gunung api itu meningkat dari Waspada menjadi Siaga. Selain intensitas kenaikan gempa Multhy Phase (MP) yang terus meninggi hingga mencapai 500 kali dalam sehari, penggemukan tubuh Merapi mengalami kenaikan hingga 16,4 cm per harinya. “Sehari sebelumnya, penggemukan mencapai 8,5 cm, tapi hari ini naik hingga 16,4 cm. Tentang arah penggemukan, ini menjadi indikasi bahwa sektor selatan lebih rawan. Kondisi ini juga menjadi salah satu alasan naiknya status Merapi dari Waspada menjadi Siaga,” papar Kepala Pusat Vulkanologi Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Surono, di Yogyakarta, Jumat (22/10). Menurut Surono, penggemukan badan Gunung Merapi sudah meningkat hingga 100 persen dibanding sehari sebelumnya. Laju penggemukan tersebut sangat terlihat pada sisi selatan Merapi, namun ke arah utara dan barat justru tidak begitu signifikan. Ia mengatakan setelah status Gunung Merapi ditingkatkan dari waspada ke siaga, penanganan Gunung Merapi diambil alih PVMBG. “Sesuai dengan SOP yang ada, sejak Gunung Merapi ditingkatkan statusnya dari waspada menjadi siaga, maka tugas peng-
ANTARA/HASAN SAKRI GHOZALI
ARAH EVAKUASI I Anggota TNI dari Kodim Boyolali memasang tanda arah jalur evakuasi warga yang berada di lereng Merapi Desa Tlogo Lele, Kecamatan Selo, Kabupaten Boyolali, Jateng, Jumat (22/10). Mulai Kamis (21/10) status Gunung Merapi dinaikkan dari waspada ke siaga dikarenakan aktivitas vulkanik yang semakin signifikan. awasan terhadap gunung ini sekarang menjadi tanggung jawab PVMBG,” paparnya. Ia belum bisa memastikan Merapi meletus. “Kami berharap letusan kali ini tidak terlalu eksplosif karena bila eksplosif akan terlalu berbahaya,” katanya. Menurunya, ciri-ciri lainnya ialah kandungan air dan gas Merapi sudah sangat berkurang. Artinya kondisinya sudah panas sekali. ”Suhu terakhir yang kita catat di kawasan Woro, pada 20 Oktober, mencapai 587 derajat celsius,” katanya. Melihat kondisi di lapangan, yakni masyarakat sekitar lereng Merapi sudah terbiasa menghadapi kemungkinan bencana seperti ini, pihaknya tidak terlalu khawatir. Masyarakat sudah disiapkan, dan di antara
mereka juga sudah menjalani latihan-latihan untuk menghadapi kemungkinan-kemungkinan buruk yang terjadi. Data aktivitas Merapi dari Pos Pengamatan Gunung Merapi (PGM) Kaliurang menunjukkan tren peningkatan gempa MP Gunung Merapi secara konsisten. “Gempa MP terus bertambah tiap harinya. Puncaknya kemarin, hampir mencapai 500 kali dalam sehari. Sedangkan data hingga pukul 06.00 WIB pagi ini sudah mencapai 154 kali,” jelas Heru Suparwoko, petugas Pos PGM Kaliurang, kemarin. Perkuat Koordinasi Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X mengaku telah memberikan arahan agar setiap instansi terkait di pemerintah Provinsi DIY mau-
pun pemerintah kabupaten melakukan koordinasi berkaitan dengan status siaga Gunung Merapi. Namun, Sultan meyakinkan bahwa Gunung Merapi tidak akan meletus. ”Merapi ini kan tidak pernah meletus, tapi hanya meleleh saja kira-kira hanya 6 kilometer atau maksimal 8 kilometer dari puncak. Ya semoga tidak (meletus) lah. Tapi ya karena tidak meletus itu juga yang menimbulkan masyarakat susah untuk mengungsi,” ujar Sultan, kemarin. Sultan juga mengaku belum memberikan imbauan pada masyarakat untuk mengungsi saat ini juga. Pihaknya masih menunggu perkembangan lebih lanjut, termasuk belajar dari pengalaman dan karakter warga di sekitar Merapi yang sulit diminta mengungsi.
”Nanti kita lihat kondisinya seperti apa. Kalau lahar itu hanya di atas dan tidak sampai turun, ya siapa warga yang mau mengungsi. Mereka justru malah takut kalau barangnya hilang. Kita tunggu saja perkembangannya sembari melakukan persiapan,” jelas Sultan. Mengantisipasi kemungkinan terburuk akibat aktivitas Merapi, Pemkab Sleman, dalam hal ini Kepala Bidang Penanggulangan Bencana di Badang Kesbanglinmas dan Penanggulangan Bencana Kabupaten Sleman, Taufik, menyatakan siap mengevakuasi dan memberikan pendampingan bagi 12 ribu warga Sleman yang tinggal di tujuh desa di tiga kecamatan di sekitar Merapi yang harus diungsikan sewaktu-waktu bila aktivitas Merapi terus meningkat. YK/N-1
Kekerasan Oknum TNI
» Satu Miliar Pohon
Presiden Perintahkan Pengusutan Tuntas
KORAN JAKARTA/YUDHISTIRA SATRIA
Menteri Kehutanan Zulkifli Hasan (kanan) didampingi » Dirjen Balai Pengelolaan Daerah Aliran Sungai (BP DAS)
Perhutanan Sosial Hari Santoso (kiri) memberikan arahan kepada para bupati seluruh Indonesia dalam rangka Sosialisasi Satu Miliar Pohon di Jakarta, Jumat (22/10). Sosialisasi tersebut merupakan upaya menumbuhkan budaya menanam di masyarakat sekaligus meningkatkan kesejahteraan masyarakat, terutama yang tinggal di sekitar hutan.
Batam Segera Miliki Perda Lingkungan Hidup
JAKARTA – Presiden Susilo Bambang Yudhoyono memerintahkan pengusutan dan penuntasan kasus kekerasan oleh oknum TNI di Papua itu. Hal itu dikemukakan terkait beredarnya video yang mempertontonkan kekerasan yang dilakukan oknum TNI di Papua. Menkopolhukam Djoko Suyanto mengatakan Presiden ingin memastikan adanya tindak lanjut bila dalam penyelidikan ditemukan pelanggaran kode etik dan aturan hukum. “Memang ditemui antara lain bahwasanya ada tindakan para prajurit di lapangan yang berlebihan dalam mengelola mereka yang ditangkap dicurigai, orang-orang atau kelompok orang yang melakukan tembakan karena ditemui ada
senjata,” kata Djoko seusai rapat terbatas bidang Polhukam di Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat (22/10). Djoko menambahkan pihaknya beserta Kementerian Pertahanan dan Panglima TNI sudah melakukan pengecekan melalui Panglima Kodam Cendrawasih. “Begitu tayangan terjadi, Kementerian Polhukam, Kemhan, dan Panglima TNI sudah langsung memberikan instruksi kepada jajaran di bawah untuk segera menelusuri kebenaran di video tersebut,” katanya. Djoko menjelaskan dari laporan penyelidikan sementara, memang terindikasi ada oknum TNI yang melakukan tindakan berlebihan. Tindakan berlebihan itu dinilai melanggar
Papua tidak lagi menitikberatkan pada bidang keamanan dan stabilitas politik, namun pada bidang kesejahteraan ekonomi dan pembangunan.
DOK KJ
Djoko Suyanto
kode etik dan profesionalisme prajurit. “Masih berkembang penyelidikan siapa saja yang diperiksa. Mudah-mudahan dalam waktu dekat Panglima TNI akan terima lebih lengkap. Yang jelas ini sudah ditangani dan sudah ada tim khusus,” katanya menegaskan. Djoko menuturkan sejak 2005, kebijakan pemerintah di
Court Marshall Dalam kesempatan yang sama, Menteri Pertahanan Purnomo Yusgiantoro juga mengatakan Presiden menegaskan dugaan pelanggaran yang dilakukan anggota TNI di Papua dapat diadili di pengadilan militer. “Itu akan ditindaklanjuti, spesifik bapak Presiden mengatakan Court Marshall. Kalau memang bersalah bawa ke Court Marshall,” kata Purnomo. Purnomo menambahkan, rekaman video itu merupakan peristiwa pada pertengahan
Maret lalu. Hal itu terjadi seusai aparat TNI melakukan kontak senjata dengan gerakan separatis Papua. “Memang yang terjadi pada waktu itu adalah ada kontak senjata. Justru yang di-interview itu adalah tahanan. Tapi kita juga tidak tertutup bahwa prajurit kita melakukannya secara excessive,” kata dia. Peristiwa itu terjadi di wilayah sekitar puncak Jaya Wijaya. Dia menambahkan, pihaknya bakal menjalankan upaya diplomasi agar beredarnya video rekaman itu tidak menjadi preseden internasional. Hal ini dikarenakan beredarnya video itu hangat diangkat di mediamedia asing. “Itu memang porsi dari diplomasi yang perlu kita lakukan,” kata dia. ito/N-1
Penegakan Hukum BATAM – Kota Batam segera memiliki peraturan daerah (Perda) yang mengatur soal limbah dan pencemaran lingkungan setelah Panitia Khusus Ranperda Lingkungan Hidup merampungkan pembahasannya. Perda itu sangat diperlukan seiring maraknya kasus pencemaran lingkungan yang disebabkan aktivitas industri. Ketua Pansus Lingkungan hidup DPRD Batam Jefri Simanjuntak mengatakan Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) lingkungan hidup tersebut akan mengatur teknis pengawasan dan penanggulangan masalah limbah di Batam. Salah satu poinnya adalah kewajiban perusahaan melaporkan penanganan limbahnya setidaknya dua kali dalam setahun. “Ranperda Lingkungan Hidup akan menjadi poin penting bagi Batam, mengingat kota ini merupakan daerah industri terbesar di Indonesia yang rawan akan pencemaran lingkungan,” katanya, Jumat (22/10). Untuk meningkatkan pengawasan terhadap limbah dan pencemaran, keterlibatan organisasi masyarakat dan lembaga pemerintah perlu disinergikan dengan perusahaan. Oleh karena itu, dalam Perda lingkungan hidup nantinya dimasukkan peran masyarakat dan organisasi non pemerintah. Kepala Bapedalda (Badan Pengendalian Dampak Lingkungan Daerah) Kota Batam Dendi Purnomo mengakui memang pengawasan yang dilakukan terhadap aksi pencemaran lingkungan masih lemah. Hal itu disebabkan berbagai faktor, antara lain minimnya personel dan anggaran. gus/N-1
Gubernur Sumatra Utara Ditahan KPK JAKARTA – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menahan Gubernur Sumatra Utara Syamsul Arifin dalam perkara dugaan korupsi APBD Langkat periode 2000-2007. Syamsul ditahan di Rumah Tahanan (Rutan) Salemba, Jakarta Pusat. Sebelum ditahan, mantan Bupati Langkat periode 19992007 ini sempat menjalani pemeriksaan sebagai tersangka di Gedung KPK. Dia tiba di Gedung KPK sekitar pukul 11.00 WIB, dan langsung masuk untuk memberikan keterangan kepada penyidik hingga pukul 20.00 WIB. Seusai diperiksa, Syamsul yang mengenakan baju putih bergaris-garis dan celana gelap langsung dibawa dengan mobil tahanan KPK bernomor polisi B
2040 BQ. “Ini risiko seorang pemimpin,” kata Syamsul pendek kepada para wartawan sesaat akan masuk ke mobil tahanan, Jumat (22/10). Juru Bicara KPK Johan Budi SP menyatakan Syamsul ditahan di Rumah Tahanan Salemba, Jakarta Pusat. “Untuk kepentingan penyidikan, tersangka kami tahan untuk 20 hari ke depan mulai hari ini,” kata Johan ketika dihubungi oleh wartawan. Johan menjelaskan bahwa Syamsul disangkakan menggelapkan APBD Langkat selama tujuh tahun, yakni tahun 2000-2007. Politikus Partai Golkar ini diduga telah merugikan keuangan Langkat atau negara sebesar 99 miliar rupiah. Atas perbuatan tersebut,
« Untuk kepentingan penyidikan, tersangka kami tahan untuk 20 hari ke depan mulai hari ini.
»
Johan Budi SP JURU BICARA KPK
Syamsul disangkakan melanggar Pasal 2 (1) dan/atau Pasal 3 dan/atau Pasal 8 dan/ atau Pasal 13 Undang-Undang (UU) 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi sebagaimana telah diubah dalam UU 20 Tahun 2001. Selain menahan Syamsul, KPK memeriksa mantan Wakil Komisi IX DPR periode 1999-
2004, Paskah Suzetta, sebagai tersangka dalam kasus travellers cheque (cek pelawat) terkait pemilihan Deputi Senior Gubernur Bank Indonesia tahun 2004. Namun Paskah tidak mau menjelaskan bagaimana dia bisa mendapatkan cek pelawat. ”Soal substansi kasus, saya nggak mau jawab. Saya tidak mau jawab,” ujar Paskah ketika ditanya soal penerimaan cek itu oleh wartawan. Kerja Sama Interpol Dalam kesempatan terpisah, KPK menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan National Central Bureau (NCB) International Police (Interpol)-Indonesia yang memberikan akses
kepada KPK untuk mendapat informasi dan data intelejen terkait kejahatan korupsi dan pencarian orang di 188 negara yang tergabung dalam International Criminal Police Organization (ICPO)-Interpol. Penandatanganan MoU dilakukan oleh Kadiv Hubungan Internasional Mabes Polri Irjen Pol Halba Rubis Nugroho yang ditemani Kadiv Teknologi dan Informasi Polri Irjen Pol Robert Aritonang dan Sekretaris NCB Interpol-Indonesia Kombes Pol Arief Wicaksono Sudiutomo. Dari pihak KPK dihadiri oleh Wakil Ketua KPK M Jasin dan Chandra Martha Hamzah didampingi oleh Pelaksana Tugas (Plt) Deputi Informasi dan Data (Inda) KPK Ade Raharja. don/N-1
POLITIK
®
Sabtu 23 OKTOBER 2010
3
JEDA Prajurit TNI Raih Medali PBB
ANTARA/UJANG ZAELANI
MODAL PENTING I Pengamat politik Bara Hasibuan (kanan) dan peneliti Lembaga Survei Indonesia (LSI) Burhanudin Muhtadi menyampaikan penjelasan hasil survei LSI tentang perkembangan demokrasi di Indonesia, di Jakarta, Jumat ( 22/10). Bara mengatakan rakyat masih percaya demokrasi dan ini merupakan modal penting yang harus segera ditindaklanjuti pemerintah.
Survei Nasional I Pemerintah Segera Menindaklanjuti Tingkatkan Kesejahteraan Rakyat
Publik Anggap Demokrasi Menjadi Sistem Terbaik Demokrasi yang tengah berproses di Indonesia mendapat dukungan rakyat. Ini menjadi modal penting yang harus ditindaklanjuti pemerintah untuk menyejahterakan rakyat. JAKARTA – Hasil survei Lembaga Survei Indonesia (LSI) mencatat mayoritas masyarakat menganggap demokrasi adalah sistem yang terbaik. Resistensi terhadap demokrasi jumlahnya tak signifikan. Demikian kesimpulan atas hasil survei yang disampaikan Direktur Eksekutif LSI, Dodi Ambardi, di Jakarta, Jumat (22/10). Menurut Dodi, survei dilaksanakan pada 7-20 Oktober 2010 dengan sampel 1.200 hingga 2.500 responden. Survei menggunakan data-data survei nasional yang pernah dilakukan 10 tahun terakhir, pada rentang 1999-2010. “Margin error bervariasi antara +/- 2 persen hingga +/- 3 persen,” ungkapnya.
Mayoritas responden masih menganggap demokrasi sebagai sistem terbaik. Jumlah publik yang mengatakan setuju demokrasi sebagai sistem terbaik terus naik setiap tahun. “Di tahun 1999, yang menyatakan setuju demokrasi sistem terbaik adalah 42 persen. Pada 2010, ada 70 persen,” ujar Dodi. Rakyat, tambah Dodi, menginginkan Indonesia semakin demokratis. Rakyat mampu menilai bahwa rezim Orde Baru tidak demokratis. Karena itu, rezim tersebut tak diinginkan rakyat. Dodi menambahkan, dari data survei juga tercatatkan bahwa pemerintahan hasil Pemilu 1999 dipersepsikan positif sebab lahir dari sebuah kebe-
basan berpendapat dan berpartai. Jumlah responden yang memersepsikan positif pemerintahan hasil Pemilu 1999 ada 33 persen. “Pemerintah Habibie juga dianggap lebih baik dari pemerintahan sebelumnya. Yang memersepsikan itu ada 27 persen. Sementara yang persepsikan pemerintahan Orde Baru lebih baik hanya 0,1 persen,” ujarnya. Data survei juga mencatat bahwa rezim Orde Baru dianggap paling bertanggung jawab terhadap terjadinya krisis ekonomi dan keuangan pada tahun 1998. Yang menganggap itu ada 20 persen. Tertanam Kuat Di tempat yang sama, fungsionaris Partai Demokrat, Rachland Nashidik menanggapi hasil survei itu mengatakan, kalau rakyat memang masih menganggap demokrasi sebagai sistem yang terbaik. Itu menunjukan kesadaran akan pentingnya demokratisasi di Indonesia mu-
lai tertanam kuat. Rakyat tentu tak mau kembali lagi ke era otoritarianisme. Tinggal tugas semua pihak untuk bersama-sama mengkonsolidasikan demokrasi agar sesuai dengan nilai-nilai demokrasi secara subtantif. Kepercayaan rakyat pada demokrasi itu adalah modal berharga bagi perbaikan bangsa ke depan. Sementara itu, pengamat politik dari LIPI, Lili Romli, mengatakan bahwa demokrasi yang tak mengindahkan konstitusi adalah demokrasi yang liar. Konstitusi adalah aturan main dari demokrasi itu sendiri. Makanya semua pihak harus mentaati itu. “Oleh karena itu kebebasan atas nama demokrasi tak boleh mengganggu hak-hak orang lain,” ujar Lili. Menurutnya, dalam mengkonsolidasikan dan mempraktekan demokrasi membutuhkan kesabaran. Tak bisa hantam kromo. Semua pihak harus menghormati aturan main demokrasi yang termaktub dalam demo-
Pelantikan Kapolri
Timur Janji Bangun Kepercayaan Rakyat JAKARTA – Kapolri Komjen Pol Timur Pradopo akan mengupayakan agar kepercayaan masyarakat terhadap institusi Polri meningkat. Selain itu, dia berkomitmen untuk membangun kemitraan dengan berbagai pihak. “Kita akan membangun kemitraan dan terus memantapkan kepercayaan masyarakat. Kita fokus pada rencana strategis itu,” kata Timur Pradopo seusai dilantik oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menjadi Kapolri, di Istana Negara, Jakarta, Jumat (22/10). Jajaran kepolisian di bawah kepemimpinan Timur bakal menjalankan upaya preventif dalam memberikan rasa aman
kepada masyarakat. “Termasuk upaya penegakan hukum,” lanjut dia. Sementara itu, terkait dengan upaya pemberantasan terorisme, dia berpandangan bahwa hal itu harus bersinergi dengan berbagai pihak. “Bukan hanya penegakan hukum, sampai pada rehabilitasi, tentu juga sampai pada bagaimana masyarakat memunyai daya tangkal,” lanjut dia. Timur meminta agar pandangan bahwa protap mengenai tembak di tempat ditujukan untuk penanganan kegiatan masyarakat yang anarkistis. “Jangan ditanggapi itu untuk penanganan unjuk rasa. Bukan,” kata dia.
Presiden Susilo Bambang Yudhoyono melantik dan mengambil sumpah Kapolri yang baru, Komjen Timur Pradopo, di Istana Negara. Timur menggantikan Jenderal Polisi Bambang Hendarso Danuri yang telah habis masa baktinya. Pergantian Kapolri ini tertuang dalam Keputusan Presiden No 69/ Polri/2010. Dalam sumpahnya, Timur Pradopo berjanji tidak akan menerima suatu hadiah atau pemberian apa pun dari siapa pun juga yang diketahui atau patut dikira, dengan sesuatu yang berkaitan dengan jabatan. “Bahwa saya akan tetap setia pada Undang-Undang Dasar dan memelihara segala per-
aturan yang berlaku bagi Negara Republik Indonesia. Bahwa saya akan senantiasa menjunjung tinggi Tribrata dan Catur Prasetya,” kata Timur Pradopo. Acara diakhiri dengan pemberian ucapan selamat oleh Presiden Yudhoyono diikuti oleh seluruh tamu undangan yang hadir. Presiden didampingi Ibu Negara Ani Yudhoyono dan Wapres Boediono berserta Ibu Herawati. Turut hadir menteri-menteri Kabinet Indonesia Bersatu II, di antaranya Menko Polhukam Djoko Suyanto, Menko Perekonomian Hatta Rajasa, Menko Kesra Agung Laksono, Menhan Purnomo Yusgiantoro, Mensesneg Sudi Silalahi. ito/P-3
Kinerja Dewan
UU Penyelenggara Pemilu Dikesampingkan JAKARTA – Selama masa sidang I Tahun Sidang DPR 20102011, praktis tidak pernah ada pembahasan di Komisi II DPR mengenai perumusan draf revisi Undang-Undang (UU) Nomor 22 Tahun 2007 tentang Penyelenggara Pemilu. Komisi II DPR sengaja mengesampingkan pembahasan itu dan lebih memrioritaskan revisi UU Kepegawaian. “Soal UU tentang Penyelenggara Pemilu itu teman-teman mencari psikologis cooling down karena kemarin perdebatan belum selesai. Kami juga menyisir beberapa hal yang telah kami sepakati,” kata Ketua Kelompok Fraksi (Poksi) PKS di Komisi
Almuzammil II DPR Almuzammengakui, selama mil Yusuf, di Jakarta, rentang waktu masa Jumat (22/10). sidang I DPR, yang Menurut dia, berlangsung dari 16 langkah tersebut diAgustus hingga 26 ambil lantaran beOktober, belum ada lum ada titik temu pembahasan RUU yang terjadi dalam Penyelenggara Pepembahasan RUU milu. Komisi II, paPenyelenggara Peda masa sidang ini, milu. Dirasakan DOK KORAN JAKARTA lebih memprioritastidak akan dapat kan revisi UU Kepedicarikan jalan ke- Almuzammil Yusuf gawaian. luar bila psikologis Keputusan untuk mempriodari fraksi-fraksi masih samasama keras. Perampungan draf ritaskan UU Kepegawaian juga dipastikan kembali molor untuk bukan semata-mata karena selesai di masa sidang I DPR ini pembahasan RUU Penyelengyang akan berakhir 26 Oktober gara Pemilu “macet”. Secara substansi, hal tersebut memang mendatang.
dirasakan mendesak untuk diselesaikan. Hingga 2015, akan ada ledakan pensiun mencapai angka tiga juta orang yang tentunya bakal menyerap anggaran yang besar. Langkah perbaikan regulasi diperlukan untuk mengantisipasi hal tersebut. “Untuk DK KPU memang ada wakil-wakil partai. Jadi tidak seperti yang kemarin, urusan DPS dan DPT, kita (parpol) tidak bisa apa-apa. Kita ini user karena kita mesti tetap punya akses. Jadi kalau ada masalah-masalah dalam kepemiluan, DK KPU bisa melakukan tindakan-tindakan, dan semua partai ada di DK,” kata Wakil Ketua Komisi II dari PAN Abdul Hakam Naja. har/P-3
krasi. “Kalau dalam konstitusi kita, sistem kita adalah presidensil, maka hormati aturan mainnya. Kita bukan sistem parlementer yang bisa setiap saat mengganti presiden,” kata Lili. Pada para elite, ia meminta agar menghormati aturan main demokrasi dalam konstitusi. Kalau pun hendak mengekspresikan tuntutan dan kritik, harus tetap dalam koridor demokrasi. “Boleh jadi kalau sekarang terjadi kegaduhan, karena para elite belum menjadikan demokrasi konstitusionalisme sebagai aturan main. Maka para elite perlu introspeksi diri,” ujar dia. Pengamat politik Bara Hasibuan menilai hasil survei LSI yang menyimpulkan bahwa warisan Orde Baru tampaknya sudah berakhir menunjukkan bahwa rakyat makin mengapresiasi demokrasi. “Rakyat percaya demokrasi. Kondisi ini merupakan modal penting yang harus ditindaklanjuti pemerintah untuk menyejahterakan rakyat,” ujarnya. ags/P-3
JAKARTA – Prestasi di dunia internasional kembali diraih pasukan TNI. Kali ini prajurit TNI dalam Kontingen Garuda, yang bertugas di Lebanon Selatan di bawah komando United Nations Interim Force in Lebanon (UNIFIL), meraih UN Medal Parade atau medali dari Persatuan Bangsa-Bangsa (PBB) atas jasa mereka menjaga perdamaian dunia. “UN Medal sebagai sebuah kebanggaan merupakan lambang penghargaan PBB kepada para peacekeeper yang telah memenuhi syarat penugasan peacekeeping dan memberikan kontribusi aktif dalam upaya menegakkan serta memelihara perdamaian di sepanjang perbatasan Lebanon Selatan sesuai Mandat Resolusi Dewan Keamanan PBB,” kata Komandan Satgas Yon Mekanis Konga XXIII-D/Unifil Letkol Inf Andi Perdana Kahar dalam siaran persnya, Jumat (22/10). Upacara penyerahan medali dilakukan pada Kamis di Lebanon Selatan yang dipimpin Mayor Jenderal Alberto Asarta Cuevas (Spanyol). Panglima sekaligus Head of the Mission UNIFIL ini menyatakan medali tersebut merupakan tanda penghargaan dari PBB terhadap partisipasi TNI dalam menjaga perdamaian dunia. Asarta mengapresiasi kegiatan kemanusiaan yang dilakukan Pasukan Garuda dalam misi Civil Military Cooperation (CIMIC) atau pembinaan teritorial. Kegiatan itu meliputi kursus komputer, kursus bahasa Inggris, pelayanan kesehatan, serta smart car sebagai sarana pelayanan bermain dan edukasi bagi anak-anak usia sekolah. Kontingen Garuda sudah eksis di Lebanon sejak November 2006. Pasukan yang terdiri dari 1.326 prajurit ini juga terbukti tidak berpihak pada pihak mana pun yang sedang bertikai. “Hal ini merupakan salah satu wujud komitmen UNIFIL untuk berbuat terbaik demi terciptanya perdamaian abadi di Lebanon Selatan,” kata Asarta. Panglima UNIFIL menyatakan kekagumannya pada sikap dan kedisiplinan Pasukan Garuda dalam melaksanakan upacara secara khidmat dan lancar. way/P-3
Mendagri Akan Tindak Pejabat yang Menyeleweng JAKARTA – Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Gamawan Fauzi menegaskan kalau ada pejabat di kementeriannya yang menyeleweng, pasti ditindak. Kalau ada unsur pidana, aparat penegak hukum akan memprosresnya. Beberapa pejabat eselon dua di Kementerian Dalam Negeri sudah dicopot akibat melakukan penyelewengan. KJ/M FACHRI “Silakan saja diproses. Saya menghormati proses hukum. MaGamawan Fauzi kanya kami tidak ada komentar. Apa pun keputusannya, kami menghormati,” kata Gamawan di kantornya, saat ditanya tentang kasus dua pejabat Kemendagri yang diduga terlibat kasus surat perjalanan dinas, di Jakarta, Jumat (22/10). Tidak hanya itu, Mendagri juga akan tegas memberikan sanksi administrasi untuk perbaikan internal. “Kemarin saya tindak beberapa pejabat eselon dua. Saya copot jabatannya. Keduanya dicopot karena melakukan kesalahan administrasi. Kalau unsur pidananya, itu akan diteruskan oleh aparat penegak hukum. Saya minta itu tak terjadi lagi,” tegasnya. Terkait dua pejabat Kemendagri yang diduga terlibat kasus surat perjalanan dinas fiktif, menurut laporan yang dia terima, uangnya sudah dikembalikan. “Tapi itu soal lain, biar pengadilan yang membuktikan.” “Katanya begitu ada temuan, sudah dikembalikan. Jumlahnya sekitar 27 juta rupiah. Kerugiannya tidak sampai angka miliaran rupiah. Hukum kan tidak bisa seperti itu. Walau sudah dikembalikan, prosesnya tetap berjalan,” ujarnya. Seperti diketahui, dua pejabat Kemendagri, yakni Herie Saksono dan Kartiko Purnomo, sudah berstatus terdakwa dan sudah menjalani sidang di PN Jakarta Pusat. ags/P-3
4
GAGASAN
Sabtu 23 OKTOBER 2010
PERSPEKTIF
Mewaspadai Cuaca Ekstrem
B
eberapa tahun lalu, kerusakan lingkungan, pemanasan global, dan cuaca ekstrem masih menjadi wacana. Tapi, sejak setahun terakhir ini, kita merasakan dampak dari perubahan cuaca yang terjadi secara ekstrem tersebut. Pengaruh cuaca ekstrem ini terutama dirasakan para petani dan nelayan, juga kegiatan penerbangan dan sejumlah aktivitas ekonomi lainnya. Di Wilayah DKI Jakarta saja kita merasakan hampir setiap hari cuaca berubah dengan cepat. Menjelang sore, awan gelap, kemudian terjadi hujan lebat dan angin kencang, diikuti tumbangnya pohon-pohon serta robohnya papan reklame, sehingga jalan-jalan di Ibu Kota dan sekitarnya macet total. Menghadapi cuaca ekstrem ini, tidak ada sikap yang paling tepat selain waspada. Jadi, kita mesti waspada dan selalu hatihati, baik saat berkendara di jalan darat, berlayar di lautan, maupun melakukan kegiatan lain. Setiap saat, ancaman banjir, gelombang pasang, dan pohon tumbang mengancam. Dalam kaitan siaga menghadapi cuaca eksKita juga trem ini, kita pun ditunmengingatkan dan tut untuk lebih matang mengimbau warga memperhitungkan aktivitas ekonomi, baik Jakarta untuk ikut bertani, bercocok tanam, membantu mengurangi maupun melaut. Jangan potensi bahaya atau sampai karena salah perbencana akibat hujan hitungan pola tanam, misalnya, tanaman padi dan lebat. jenis tanaman lain rusak. Begitu juga bagi nelayan, perlu mencermati gelombang laut yang cepat berubah. Kerugian akibat cuaca ekstrem dalam bidang pertanian sangat besar. Di Sleman, Yogyakarta, kerugian mencapai 22 miliar rupiah, belum lagi jika dihitung kerugian di kabupaten atau daerah-daerah lain. Fakta ini diungkap Kepala Dinas Pertanian, Perikanan dan Kehutanan Kabupaten Sleman Ir Slamet Riyadi Martoyo. Mengapa terjadi cuaca ekstrem? Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Sri Woro Buadiati Harijono menjelaskan timbulnya cuaca ekstrem yang melanda Indonesia disebabkan sejumlah faktor. Yang utama adanya ekspansi vertikal awan yang menyebabkan curah hujan meningkat dan peluang puting beliung meningkat. Yang perlu diwaspadai adalah fenomena La Nina sampai Februari 2011. Pemanasan temperatur laut terjadi hingga Januari 2011 akibat adanya aliran mata air dari Afrika Dampak cuaca ekstrem pasti akan dirasakan banyak kalangan, dan penyesuaian atas perubahan cuaca itu harus dilakukan dengan perencanaan dan persiapan matang. Terutama membantu petani agar tidak gagal panen. Mengingat dampaknya yang begitu besar dan hampir merata di seluruh Tanah Air, Kementerian Kesejahteraan Rakyat, Senin (4/10), menggelar rapat koordinasi yang mengundang bupati dan wali kota untuk berkoordinasi dalam mengantisipasi cuaca ekstrem. Pada kesempatan itu, Menko Kesra Agung Laksono meminta setiap kabupaten memiliki stok khusus untuk mengantisipasi rawan pangan sebanyak 100 ton. Untuk itu, daerah diharapkan berkoordinasi dengan pemerintah pusat. Khusus bagi warga Ibu Kota, kewaspadaan harus ditingkatkan karena hingga November mendatang, cuaca ekstrem masih berpotensi menimbulkan hujan lebat yang disertai angin kencang dan petir. Kepala Subbidang Peringatan Dini Cuaca Ekstrem BMKG, Kukuh Ribudiyanto, mengatakan tingginya curah hujan di Ibu Kota disebabkan anomali pada Juli dan Agustus. Seharusnya musim kemarau, namun sekarang justru banyak hujan. Dengan demikian, lagi-lagi kesiagaan, kewaspadaan, dan antisipasi atas cuaca ekstrem di Jakarta perlu dicermati semua kalangan, terutama pihak yang sangat bertanggung jawab menangani hal ini. Sebab cuaca ekstrem bisa berpotensi menimbulkan banjir besar mengingat hujan dengan intensitas tinggi tidak hanya terjadi di kawasan hulu, tapi juga di Jakarta. Jika hujan di hulu menimbulkan banjir kiriman dengan meluapnya sejumlah kali, hujan lokal memicu terjadinya genangan di sejumlah tempat. Praktis, akan semakin banyak air yang antre untuk bisa dialirkan ke laut. Jadi, kita juga mengingatkan dan mengimbau warga Jakarta untuk ikut membantu mengurangi potensi bahaya atau bencana akibat hujan lebat. Kesadaran masyarakat akan pentingnya membuang sampah pada tempatnya, tidak membangun di atas saluran air, tidak membuang sampai di sungai, serta membantu mengampanyekan cinta lingkungan akan membantu mengurangi risiko cuaca ekstrem tersebut.
«
»
RUANG PEMBACA Demonstrasi Tanpa Arah Seperti sudah diprediksi, pada 20 Oktober 2010, Jakarta dan beberapa kota besar di Indonesia dihiasi unjuk rasa. Saya pikir tidak ada yang salah dengan demonstrasi di era reformasi. Demo adalah bagian dari demokrasi. Pemerintah yang ada sekarang juga menjamin kebebasan berpendapat. Tetapi, kalau demo sudah mengarah pada anarkistis dan diboncengi kepentingan tertentu, itu sudah keluar dari rel demokrasi. Rakyat pasti tidak akan mendukung mereka. Saya melihat demonstrasi yang diusung oleh sejumlah kelompok masyarakat tersebut tak berarah. Tuntutannya tidak jelas. Tentu saja penyampaiannya harus tetap dalam koridor demokrasi, tanpa kerusuhan. Saya sebagai bagian dari rakyat merasa malu ketika menyaksikan para demonstran seperti koboy jalanan yang main pukul dan lempar batu. Dwi Wicaksono Jalan Turi III, Beji Muka, Beji, Depok
Setiap tulisan Gagasan/Perada yang dikirim ke Koran Jakarta merupakan karya sendiri dan ditandatangani. Panjang tulisan maksimal enam ribu karakter dengan spasi ganda dilampiri foto, nomor telepon, fotokopi identitas, dan nomor rekening bank. Penulis berhak mengirim tulisan ke media lain jika dua minggu tidak dimuat. Untuk tulisan Ruang Pembaca maksimal seribu karakter, ditandatangani, dan dikirim melalui email atau faksimile redaksi. Semua naskah yang masuk menjadi milik Koran Jakarta dan tidak dikembalikan. Redaksi tidak bertanggung jawab terhadap semua isi tulisan.
KORAN JAKARTA
®
Menimbang Tarif Parkir Oleh: Agus Sujatno
J
ika Anda penggunaa kendaraan pribadi di h Jakarta, bersiaplah merogoh kocek leebih dalam. Bukan lantaran an pembatasan bahan-bakar akar minyak bersubsidi saja, tetapi lantaran Pemprov DKI Jakarta mulai menimbang-nimbang kenaikan tarif parkir. Tak tanggung-tanggung jumlahnya, tarif parkir yang rencananya menggunakan sistem zonasi ini kenaikannya mencapai lima kali lipat. Zona pinggir, zona antara, dan zona pusat memiliki perbandingan harga tiket parkir 1: 3: 5. Zona parkir pusat meliputi jalan protokol, seperti Jalan Jend Sudirman, Jalan MH Thamrin, dan Jalan Gotot Subroto. Masuk kategori zona antara adalah kawasan Salemba, Matraman, dan Tanah Abang. Jalan Klender dan Lenteng Agung masuk zona parkir pinggiran. Alasan mendongkrak pendapatan atan daerah pun dikemukakan selain bertuertujuan mengurai masalah klasik jalanan anan Ibu Kota: kemacetan. Jika tarif parkir arkir mahal, diharapkan penggunaan mobil pribadi akan berkurang dan bermigrasi grasi menggunakan transportasi publik. Tak pelak, kebijakan kenaikan tari tarif if parkir memunculkan silang pendapat apat di masyarakat. Apalagi bergulirnyaa kebijakan ini tidak banyak melibatkan tkan n konsumen perparkiran dalam konsulnsultasi publik. Terlepas dari itu, kebijakan akan Pemprov DKI menaikkan tarif parkir arkir secara signifikan layak dikritisi. Setidaknya ada dua hal yang dapat dikemuemukakan. Pertama, kurang adil agaknya bila kenaikan tarif parkir menjadi salah satu alat untuk menggenjot pendapatan n asli daerah sementara tidak ada konntrol publik. Belum adanya audit yang independen terkait dengan pendapatan perparkiran – baik offstreet ataupun onstreet - selama ini menjadi salah satu sebab masyarakat tidak dapat mengontrol sejauh mana keuntungan atau kerugian yang diperoleh pihak k pengelola parkir. Tidak adanya auditor indepen-den untuk memeriksa pendapatan n pengelolaan parkir, terutama di lo-kasi offstreet (gedung perkantoran,, hotel, mal, dan lainnya), berpotensi si memunculkan terjadinya keboco-ran pendapatan dari pajak parkir. ir. Selama ini pendapatan dari parkir kir off street masih terbilang rendah jika
disandingkan dengan jumlah disan kendaraan yang beroperasi di kend Jakarta yang mencapai 11 juta Jak unit. un Kedua, nominal besaran kenaikan tarif parkir. Kenaiken kkan ka n yang mencapai lima kali lipat lipa li p seharusnya tidak meninggalkan hitung-hitungan dari tiga galka kepentingan. Di satu sisi, kepentingan pengelola parkir sebagai pihak swasta yang melaksanakan perparkiran (operator) sebagai ladang bisnis, kepentingan yang lain adalah Pemerintah Provinsi DKI Jakarta (regulator) dalam kaitannya mendongkrak kenaikan pajak. Dan ketiga yang perlu juga diperhatikan adalah kepentingan masyarakat sebagai pengguna (konsumen), apakah kebijakan itu sudah memperhitungkan besaran daya beli (ability to pay) dari pengguna parkir. Namun, yang lebih urgen dari dua permasalahan tersebut adalah mestinya wacana kenaikan tarif parkir harus u dilihat dari kerangka yang lebih luas tentang arah kebijakan perparkiran di Jakarta ke depannya. Artinya pembahasan parkir harus menyatu dengan kebijakan kebija j kan Pemprov DKI dalam mengelola permasalahan lalu lintas secara umum. Tak pelak, isu parkir paarkir akan selalu terkait dengan persoalan lalu l lu la lintas. Parkir linttas.
KORAN JAKARTA/GANDJAR DEWA
merupakan bagian dari transportasi itu sendiri. Penyelenggaraan perparkiran di beberapa negara selalu melibatkan tiga aspek pokok. Aspek pertama bahwa parkir telah menjadi bagian dari manajemen lalu lintas, mulai dari area parkir, penataan, sampai besaran tarif. Dengan demikian, kebijakan yang berkaitan dengan perparkiran harus menyatu dengan sistem traffic management suatu kota. Kedua, parkir merupakan bagian dari lumbung pendapatan daerah. Selama ini, unit pelaksanan teknis (UPT) Perparkiran, Dinas Perhubungan DKI Jakarta mengelola lokasi parkir onstreet. Target pendapatan daerah melalui parkir bahu jalan pada 2010 sebesar 22 miliar, dengan sisanya menjadi collec-
« Perlu transparansi seberapa besar rata-rata sebenarnya yang dapat dihasilkan dalam sehari di sebuah tempat parkir.
»
ting ting feee dari parkir. petugas p e Sedangkan Sedangkan tarif Sed offstreett menerapkan pembagian yang nyleneh antara operator dan Pemprov DK DKI. D I. Sebanyak 20 persen dari biaya parkir yang disetorr masyarakat merupakan pajak daerah, sementara 80 persen sen sisanya sisanyya dimiliki oleh pihak swasta selaku operator. Selain anehnya sistem pem pembagian mbagian pendapatan tarif parkir tersebut, tidak ditemukan adanya audit yang independen. Aspek ketiga, parkir merupakan bagian dari pelayanan umum (public service). Ketiga hal ini penting diterapkan. Namun kasus di Jakarta, perparkiran baru sebatas bagian dari pada pelaya-
PERADA
nan umum. Belum ada penanganan secara khusus semisal dengan pendirian gedung khusus parkir yang sejak awal didesain sebagai bisnis perparkiran Transportasi Publik Jika tarif parkir tinggi diterapkan dengan tujuan pembatasan peredaran kendaraan pribadi guna mengurangi kemacetan lalu lintas, penting dipikirkan juga bahwa masyarakat harus diberi pilihan terhadap akses transportasi publik yang nyaman, aman, dan terjangkau segala lapisan. Transportasi publik ini juga harus menjangkau berbagai wilayah di Jakarta sehingga biaya untuk transportasi menuju satu tempat (misalnya tempat kerja) tidak memberatkan masyarakat karena harus 2 – 3 kali berganti jenis angkutan. Saat ini yang seharusnya dilakukan oleh Pemprov DKI adalah membenahi instrumen yang terkait dengan perparkiran dulu, baru mengambil langkah menaikkan tarif. Jika saat ini tarif tetap dinaikkan ke kemudian diberlakukan pembatasan mo mobil pribadi dengan sarana transportasi trans publik yang masi buruk, justru akan masih m menimbulkan problem b baru bagi konsumen. Masyarakat justru a akan dihadapkan pada d dua pilihan sulit: di sa satu sisi tetap menggunakan mobil pribadi dengan at menggunakan puparkir tinggi atau blic transportatio transportation yang masih karut marut. per transparansi sebeSelain itu, perlu rata-r rapa besar rata-rata sebenarnya yang dapat dihasilkan dalam sehari di sebuah tempat par parkir. Idealnya kenaikan didah tarif parkir didahului dengan data hasil audit finansial maupun audit layanan. Artinya besa besar kecilnya tarif harus sebanding denga dengan manfaat pelayanan y dan keamanan yang akan didapatkan konsumen. perp pa Masalah perparkiran memang tidak bisa hanya diliha dilihat dari sisi mikro. yakni antara konsumen pengguna lahan parkir dan pengelol pengelola parkir, namun juga diperhatika secara makro bahwa perlu diperhatikan park terkait erat dengan manajemen parkir n subsistem subs manajemen lalu lintas perPenetapa satu kebijakan akan kotaan. Penetapan berdampak pada sistem yang lain, tak r terkecuali pada rencana kenaikan tarif parkir. Penulis adalah Publik Yayasan Lembaga Staf Publikasi Konsu Konsumen Indonesia (YLKI)
INFO BUKU
Ken’ishi, Samurai Tak Bertuan Judul
: Tales of the Ronin: Jiwa Samurai tak Bertuan Penulis : Travis Heermann Penerjemah : Fatmawati Djafri Penerbit : Pustaka Bahtera Tahun : I, Juli 2010 Tebal : 499 halaman Harga : Rp69.800
A
bad ke-13 merupakan era berkuasanya para shogun di Jepang. Masa ini juga menandakan bahwa jalan kekerasan merupakan hal yang lumrah ditempuh oleh seseorang yang ingin berkuasa. Tidak mengherankan kemudian jika semakin tinggi kemampuan bertarung seseorang, semakin besar kemungkinannya menjadi shogun, pemimpin perang atau warlord Jepang. Para shogun biasanya lahir dari klanklan yang bertebaran seantero Jepang, dengan mengandalkan para samurai sebagai pasukan yang efektif. Namun, keliru jika menganggap kehidupan seorang samurai hanya melulu soal kekerasan. Meski identik dengan pedang yang sangat tajam, seorang samurai juga merupakan sosok manusia pada umumnya yang hidupnya penuh warna. Buku karya novelis sekaligus pengagum budaya Jepang asal Amerika Serikat, Travis Heermann, ini menunjukkan bagaimana kehidupan seorang samurai yang penuh paradoks. Lika-liku kehidupan tokohnya serta bagaimana kondisi sosial politik Jepang masa itu menjadi tawaran yang menggoda pembaca.
«
Buku karya novelis sekaligus pengagum budaya Jepang asal Amerika Serikat, Travis Heermann, ini menunjukkan bagaimana kehidupan seorang samurai yang penuh paradoks.
»
Dalam buku pertama dari Trilogy of Ronin ini, ia berhasil meracik fakta historis dengan fiksi yang dibumbui oleh imajinasi penulisnya sehingga menjadi karya yang sangat nikmat disantap. Buku ini mengisahkan masa berkuasanya Shogun Minamoto dari klan Minamoto. Di zaman ini, hidup seorang ronin bernama Ken’ishi yang dari kecil telah yatim piatu. Keluarganya dibantai oleh orang-orang tak
dikenal, dan ayahnya, meski dianggap samurai terhebat masa itu, tewas mengenaskan. Ken’ishi kemudian ditolong oleh seorang jin sahabat ayahnya bernama Kaa. Ia bahkan digembleng olah kanuragan oleh makhluk tersebut hingga menjadi seorang petarung hebat. Selain itu, Ken’ishi diajarkan ilmu yang sangat langka, yakni berkomunikasi dengan binatang. Setelah merasa cukup menyerap ilmu, Kaa menyuruhnya bertualang. Pertarungan pertama harus dilakoninya dengan Takenaga, seorang pengawas desa yang sangat membenci seorang ronin seperti Ken’ishi. Duel pun tak terelakkan hingga menewaskan si pengawas desa. Kemampuan bertarung Ken’ishi ternyata terendus Yasutoki dari klan Taira, seorang ambisius yang licik dan samurai yang kejam namun memiliki koneksi ke pusat kekuasaan. Kebenciannya terhadap klan Minamoto dipicu oleh kekalahan klan Taira dari klan tersebut dalam pertempuran besar memperebutkan kekuasaan. Ambisi besarnya adalah mengembalikan kejayaan klan Taira dan meruntuhkan klan Minamoto. Di tengah suhu politik yang semakin memanas, Ken’ishi memilih menjadi seorang pelindung desa dengan bekerja sama dengan Norikage, sambil berusaha melupakan kegagalan kisah cintanya dengan Kazuko. Peresensi adalah Hilyatul Auliya, mahasiswi Magister Politik Islam UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.
Judul Penulis Penerbit Tahun Tebal Harga
: Eurotrip: Safe And Fun : Matatita : Bentang : I, September 2010 :: Rp38.900
Eropa adalah surga bagi para traveller. Daya tarik utamanya berupa sisa-sisa peradaban kuno yang masih terjaga dan berdampingan harmonis dengan kehidupan modern. Matatita akan membawa Anda bertualang menjelajah Eropa, dari kemegahan kota metropolitan Paris hingga kembali ke sisasisa peradaban Yunani Kuno di Athena. Anda juga akan diajak mengagumi mahakarya seni dan arsitektur serta menelusuri sejarah kebesaran bangsa Romawi. Buku ini, selain mengajak Anda bertualang ala backpacker, mengajak Anda belajar mengenal sejarah bangsa yang telah menjadi pusat peradaban dunia sejak ribuan tahun lalu. Dikemas dalam bahasa yang ringan, buku ini layak dibaca siapa pun yang ingin memperkaya jiwa dan wawasan dengan travelling.
Pemimpin Redaksi: M Selamet Susanto Wakil Pemimpin Redaksi: Adi Murtoyo Asisten Redaktur Pelaksana: Adiyanto, Khairil Huda, Suradi SS, Yoyok B Pracahyo. Redaktur: Alfian, Alfred Ginting, Antonius Supriyanto, Dhany R Bagja, Lili Hermawan, Marcellus Widiarto, M Husen Hamidy, Sriyono Faqoth, Suli H Murwani. Asisten Redaktur: Ade Rachmawati Devi, Ahmad Puriyono, Budi, Mas Edwin Fajar, Nala Dipa Alamsyah, Ricky Dastu Anderson, Sidik Sukandar, Tri Subhki R. Reporter: Agung Wredho, Agus Supriyatna, Benedictus Irdiya Setiawan, Bram Selo, Citra Larasati, Dini Daniswari, Donald Banjarnahor,
Doni Ismanto, Eko Nugroho, Hansen HT Sinaga, Haryo Brono, Haryo Sudrajat, Houtmand P Saragih, Hyacintha Bonafacia, Im Suryani, Irianto Indah Susilo, Irwin Azhari, Muchammad Ismail, Muhammad Fachri, Muhammad Rinaldi, Muslim Ambari, Nanik Ismawati, Rahman Indra, Setiyawan Ananto, Tya Atiyah Marenka, Vicky Rachman, Wachyu AP, Xaveria Yunita Melindasari, Yusti Nurul Agustin, Yudhistira Satria Utama Koresponden: Budi Alimuddin (Medan), Noverta Salyadi (Palembang), Agus Salim (Batam), Henri Pelupessy (Semarang), Eko Sugiarto Putro (Yogyakarta), Selo Cahyo Basuki (Surabaya) Bahasa: Yanuarita Puji Hastuti Desain Grafis: Yadi Dahlan. Penerbit: PT Berita Nusantara Direktur Utama: M Selamet Susanto Direktur: Adi Murtoyo. CEO: T. M. Tobing Managing Director: Fiter Bagus Cahyono Manajer Iklan: Diapari Sibatangkayu Manajer IT: Parman Suparman Asisten Manajer Sirkulasi: Turino Sakti Asisten Manajer Distribusi: Firman Istiadi Alamat Redaksi/Iklan/Sirkulasi: Jalan Wahid Hasyim 125 Jakarta Pusat 10240 Telepon: (021) 3152550 (hunting) Faksimile: (021) 3155106. Website: www.koran-jakarta.com E-mail: redaksi@
koran-jakarta.com Tarif Iklan: Display BW Rp 28.000/mmk FC Rp 38.000/mmk, Advertorial BW Rp 32.000/mmk FC Rp 40.000/mmk, Laporan Keuangan BW Rp 17.000/mmk FC Rp 32.000/mmk, Pengumuman/Lelang
BW Rp 9.000/mmk, Eksposure BW Rp 2.000.000/kavling FC Rp 3.000.000/kavling, Banner Halaman 1 FC Rp 52.000/mmk, Center Spread BW Rp 35.000/mmk FC Rp 40.000/mmk, Kuping (Cover Ekonomi & Cover Rona) FC Rp 9.000.000/Kav/Ins Island Ad BW Rp 34.000/mmk FC Rp 52.000 Obituari BW Rp 10.000/mmk FC Rp 15.000/mmk, Baris BW Rp 21.000/baris, Kolom BW Rp 25.000/mmk, Baris Foto (Khusus Properti & Otomotif ) BW Rp 100.000/kavling
Wartawan Koran Jakarta tidak menerima uang atau imbalan apa pun dari narasumber dalam menjalankan tugas jurnalistik
MONDIAL
®
Sabtu 23 OKTOBER 2010
» Dihantam Banjir
5
LINTAS NEGARA Israel Ungguli Iran di Papan Catur TEL AVIV – Alik Gershon, 30 tahun, grandmaster catur dari Israel, Kamis (21/10), melakukan pertandingan catur maraton melawan 520 pemain demi meraih rekor baru dunia. Pada Jumat (22/10), Gershon mengalahkan 454 dari 523 lawan selama 20 jam nonstop. Kemenangan 86 persen ini memecahkan rekor yang dipegang Morteza Mahjoob asal Iran. Mahjoob sebelumnya memegang rekor catur maraton setelah melawan 500 pemain pada Agustus 2009 lalu, ketika dia butuh waktu sekitar 18 jam untuk menyelesaikannya, dengan tiap langkah dia buat kurang dari 5 detik. “Semoga semua perang antara Israel dan Iran hanya terjadi di papan catur,” kata Gershon ketika dimintai komentar soal permusuhan Israel dan Iran. Gershon menyatakan latihan yang dia lakukan untuk mempersiapkan diri menghadapi pertandingan tersebut murni latihan fisik, seperti jogging dan renang. Jack Brockbank, juri Guinness World Records, mengonfirmasi catatan rekor Gershon dan memprediksi Mahjoob akan mencoba mencetak rekor baru lagi. “Kemungkinan itu bisa terjadi karena pertandingan ini banyak diekspos,” katanya. Rtr/dng/S-2
Menikah dengan Diri Sendiri TAIPEI – Chen Wei-yih, seorang perempuan asal Taiwan, sudah menyiapkan serangkaian foto dirinya yang mengenakan gaun putih. Dia juga sudah menyewa penyelenggara upacara pernikahan dan menyewa aula untuk merayakan pernikahannya bersama 30 orang kawan. Semuanya tampak sudah lengkap, namun ada satu yang ternyata belum ada, yaitu pengantin prianya. Ya, Chen ternyata berniat menikahi dirinya sendiri. Dia bertekad melakukan hal ini karena terdesak tekanan sosial untuk segera menikah, padahal belum menemukan pria yang cocok. “Usia 30 tahun adalah waktu yang paling penting bagi saya. Pekerjaan dan pengalaman saya sudah banyak, tetapi saya belum menemukan pasangan, lalu apa yang harus saya lakukan? Saya bukan anti menikah. Saya hanya ingin menuangkan gagasan baru dalam ikatan tradisi,” katanya. Perempuan Taiwan semakin enggan menikah ketika status ekonomi dan sosial mereka naik. Pemerintah cemas hal ini bisa mengakibatkan menurunnya angka kelahiran dan berdampak pada produktivitas mereka. Hanya 40 persen perempuan Taiwan yang berpikir bahwa hidup berumah tangga lebih baik dibanding hidup sendiri. “Saya harap lebih banyak orang yang mencintai diri mereka sendiri,” ujar Chen. Rtr/S-2
AFP/HOANG DINH NAM
»
Tentara dan polisi Vietnam bekerja sama memperbaiki bagian rel kereta yang hancur dihantam banjir di distrik Vu Quang, Provinsi Ha Tinh, Jumat (22/10). Banjir yang menewaskan 74 orang ini juga menghancurkan banyak infrastruktur di bagian tengah Vietnam.
Kerusuhan Eropa I Serikat Buruh Bakal Menambah Kekuatan Aksi
Demonstran Prancis Bergeming Aksi unjuk rasa pekerja Prancis menentang pemberlakuan undang-undang reformasi pensiun terus berlangsung. Prancis bersikeras meloloskan RUU reformasi pensiun untuk mengatasi defisit anggaran. PARIS – Polisi antihuru-hara Prancis, Jumat (22/10), membubarkan paksa para pengunjuk rasa yang memblokir pabrik penyulingan minyak Grandpuits milik perusahaan kimia Total, yang menjadi tempat sumber pasokan utama bahan bakar di Paris. Namun, sejumlah serikat pekerja bergeming dan terus melanjutkan aksi protes. “Protes tak akan berhenti. Kami hanya masih berbeda pandangan soal bagaimana aksi ini dilanjutkan,” kata Jean-Claude Mailly, ketua serikat buruh Force Ouvriere, serikat buruh yang dikenal radikal. “Kami masih berpikir unjuk rasa tidak cu-
kup. Kami harus melipatgandakan aksi. Tampaknya kami juga harus mengajak rekan-rekan pekerja swasta dan melakukan pemogokan massal.” Para pengunjuk rasa yang terdiri dari kalangan buruh itu memaksa tetap berada di tempat itu, menunggu hasil pemungutan suara para anggota Senat di parlemen, yang akan diadakan pada malam hari, terhadap kebijakan reformasi pensiun yang diajukan Presiden Prancis Nicolas Sarkozy. Polisi antihuru-hara lengkap dengan tongkat dan perisai serentak menerjang barisan para pengunjuk rasa, membubar-
kan mereka dan menyingkirkan berbagai ban yang mereka bakar. Salah seorang pengunjuk rasa tampak diseret polisi setelah dipukul menggunakan tongkat. Para demonstran berasal dari enam serikat buruh terbesar di Prancis. Mereka mengumumkan akan kembali mengadakan unjuk rasa besar-besaran pada 28 Oktober dan 6 November mendatang walau rancangan undang-undang (RUU) reformasi pensiun yang mereka tentang akhirnya menjadi undang-undang (UU). Aksi mogok serikat buruh dalam pekan ini diikuti oleh sekitar 3,5 juta orang. Namun, pemerintah mengklaim jumlahnya hanya sekitar satu juta orang. “Apa yang kami lakukan juga dilakukan oleh negara lain di dunia. Aksi protes, kekhawatiran, dan kerusuhan akan berhenti begitu UU berlaku,” kata Menteri Tenaga Kerja Eric Woerth. Unjuk rasa para pekerja itu
diadakan untuk menentang rencana kebijakan reformasi pensiun yang diajukan Sarkozy. Sarkozy membuat RUU yang mengharuskan warga Prancis bisa pensiun minimal pada umur 62 tahun dan maksimal pada umur 67 tahun. Sebelumnya, warga telah bisa pensiun minimal pada umur 60 dan maksimal pada umur 65. Sarkozy berupaya menerapkan kebijakan tersebut sebagai salah satu cara memotong defisit anggaran belanja negara. Kebijakan Sarkozy terbilang masih ringan dibanding negara-negara Eropa lainnya, misalnya Inggris, yang pada pekan ini memotong anggaran belanja hingga 80 miliar poundsterling. Semakin Kuat Hasil jajak pendapat yang diadakan stasiun televisi Canal Plus, Prancis, Jumat (22/10), menunjukkan 70 persen rakyat Prancis mendukung aksi unjuk rasa para buruh, menunjukkan
Wabah Penyakit
WHO Bantu Haiti Atasi Kolera
kenaikan dibanding enam hari lalu. Serikat-serikat buruh tengah mempertimbangkan juga mengajak para siswa sekolah menengah atas (SMA) dan mahasiswa untuk melipatgandakan kekuatan massa dalam aksi unjuk rasa mereka. Pada unjuk rasa yang diadakan Kamis (21/10), ribuan siswa dan mahasiswa mulai terlibat dalam unjuk rasa para pekerja. Meskipun demikian, sejauh ini jumlah pengunjuk rasa dari kalangan anak-anak muda di atas masih jauh lebih kecil dibanding unjuk rasa serupa yang terjadi pada 1995 dan 2006 lalu. Tingkat popularitas Presiden Sarkozy mencapai rekor terendah berselang 18 bulan sebelum pemilihan presiden, di saat Sarkozy berupaya maju kembali untuk periode kepresidenan kedua. Sarkozy berdalih ini merupakan satu-satunya cara membatasi membengkaknya dana pensiun. Rtr/dng/S-2
Narapidana Bermain Opera Mozart FRANKFURT – Sejumlah narapidana di Frankfurt, Jerman, mendapat kesempatan merasakan udara bebas dengan bergabung dalam sebuah opera gubahan Mozart bersama sekelompok siswa. Mereka akan memainkan The Magic Flute karya Mozart di depan publik tahun depan. “Proyek ini sangat bagus bagi narapidana karena mereka bisa bekerja sama dengan siswa. Dan bagi siswa, proyek ini bagian dari proyek sosial mereka,” kata Maja Wolff, aktris dan komedian asal Frankfurt. Penampilan mereka tahun ini diadakan di dalam sebuah penjara di Kota Butzbach, sebelah utara Frankfurt. Namun, pihak penyelenggara berharap pertunjukan mereka bisa dilakukan di luar penjara tahun depan. Wolff sudah memulai proyek ini selama tiga tahun lalu bersama musisi Ulrike Pfeifer. Ini adalah opera ketiga dua seniman itu. Opera tahun ini, untuk pertama kalinya, menggabungkan narapidana pria dan perempuan dalam satu panggung. Hal ini menjadi tantangan besar karena latihan mereka harus di tempat terpisah. Rtr/S-2
FORMULIR BERLANGGANAN TANGGAL LAYANAN : Tanggal
Bulan
Tahun
NAMA :
PORT-AU-PRINCE – Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) mengirimkan pakar kesehatan ke Haiti bagian utara untuk mengatasi wabah penyakit yang datang secara tiba-tiba dan sejauh ini menewaskan 138 orang. Presiden Haiti Rene Preval menegaskan kolera telah menewaskan 138 warganya. “Saya mengonfirmasi ini adalah wabah kolera. Saat ini, kami ingin memastikan masyarakat waspada dan dapat mencegah tertular,” kata Preval setelah bertemu dengan para pejabat kesehatan. Kolera merupakan penyakit yang disebabkan bakteri Vibrio cholerae. Bakteri ini dapat menular lewat air atau makanan
yang terkontaminasi tinja manusia. Gejala-gejala seperti diare, muntah, dehidrasi, dan sakit perut merupakan gejala umum kolera. Meskipun demikian, Chaib menyatakan kesimpulan hasil pemeriksaan masih harus menunggu tes yang tengah dilakukan itu. Pemerintah Haiti, Kamis (21/10), mengumumkan wabah penyakit menyebabkan 135 orang tewas, sementara 1.500 orang lainnya mulai mengalami sakit yang diakibatkan infeksi wabah tersebut. Meskipun demikian, Jumat (22/10), WHO menyatakan korban tewas telah bertambah menjadi 150 orang, dengan jumlah korban terinfeksi masih berkisar di angka
1.500 orang. Sumber wabah tersebut diduga di Sungai Artibonite, yaitu aliran sungai yang membelah pusat perdesaan di Haiti, tempat ribuan orang tiap harinya melakukan aktivitas memasak dan mencuci. “Tim medis telah kami gerakkan untuk menangani wabah ini, termasuk para ahli epidemiologis dari kantor kami di Washington,” kata Claude Surena, Ketua Asosiasi Dokter Haiti. Perawatan Darurat Di Saint Marc, sebagian korban wabah terpaksa dibaringkan di lantai-lantai rumah sakit yang dijadikan tempat perawatan karena kurangnya tempat ti-
dur. Tak sebandingnya jumlah dokter dengan jumlah korban membuat para korban terpaksa menunggu hingga berjam-jam. Di luar Rumah Sakit Saint Nicolas, ratusan keluarga yang putus asa membawa kerabatnya yang sakit mengantre mendaftarkan diri untuk mendapat perawatan. Namun, sebagian dari mereka ambruk sebelum sampai ke aula utama rumah sakit tersebut dan langsung dilangkahi oleh pengantre lainnya. “Saya menjadi sangat lemah karena kehilangan berat badan dalam dua hari belakangan,” kata Edner Philemon, 22 tahun. Ia mengatakan tiga anggota keluarganya tewas akibat wabah tersebut. AFP/dng/S-2
TEMPAT/TGL LAHIR : PENDIDIKAN : AGAMA :
HOBI :
ALAMAT :
KOTA :
PROVINSI :
TELEPON RUMAH :
KANTOR :
HANDPHONE : PEKERJAAN : PERUSAHAAN : JABATAN : ALAMAT KANTOR :
FAX :
E-MAIL :
SAAT INI BERLANGGANAN KORAN: 1. 2. 3.
Asia Tenggara
Pemilu Burma Harus Demokratis JAKARTA – Pemerintah Indonesia bersikukuh pada sikapnya untuk meminta junta militer Burma memastikan pelaksanaan pemilihan umum (pemilu) yang akan digelar pada 7 November mendatang berlangsung secara demokratis dan transparan. Hal itu disampaikan Menteri Luar Negeri (Menlu) Marty Natalegawa, Jumat (22/10), di Jakarta, menanggapi rencana pemilu di Burma yang oleh sejumlah aktivis dan pemerintah internasional dikritik sebagai upaya junta bersembunyi di balik pemerintahan sipil. Marty menegaskan posi-
si Indonesia tetap sama, yaitu meminta Burma memastikan pemilu 7 November berlangsung jujur, adil, dan demokratis. “Dalam hal ini, Indonesia pandangannya sangat jelas, yaitu meminta pemerintah Burma memastikan komitmennya melaksanakan pemilu secara demokratis dan transparan,” papar Marty. Masalah Burma mengemuka karena pada 28 hingga 30 Oktober mendatang, Indonesia, Burma, dan seluruh negara anggota ASEAN akan menghadiri KTT (Konferensi Tingkat Tinggi) ASEAN ke-17 di Hanoi, Vietnam. Pada KTT itu, akan ada
upacara resmi serah terima jabatan ketua ASEAN dari Vietnam ke Indonesia. Posisi ketua bagi Indonesia di ASEAN, yang efektif pada Januari 2011, diharapkan dapat memberi kontribusi bagi proses demokratisasi Burma. Marty memaparkan KTT ASEAN nanti tidak mengagendakan pembahasan demokrasi dan pemilu di Burma, namun tak menutup kemungkinan pembahasan-pembahasan informal menyangkut masalah itu. Burma yang baru saja mengganti nama resmi, bendera, dan lagu nasional masih dikuasai junta militer. Sementara ikon
demokrasi Burma, Aung San Suu Kyi, masih berada dalam tahanan rumah. Pada Maret lalu, Human Right Watch, mengirim surat kepada Marty yang isinya meminta Indonesia serius memperjuangkan demokrasi. Ketika ditanya apakah dalam KTT ASEAN Indonesia akan mengajak seluruh anggota ASEAN menyerukan Burma untuk membebaskan Suu Kyi, Marty menjawab Indonesia berpegang teguh pada posisinya meminta Burma membebaskan seluruh tahanan politik, termasuk Suu Kyi. Namun junta tak menanggapi positif permintaan Indonesia itu. dng/S-2
PAKET BERLANGGANAN Bulanan
Rp 33.000
12 BULAN
Rp 350.000
PEMBAYARAN HANYA MELALUI REKENING
PT BERITA NUSANTARA
Bank Mandiri cabang Sarinah 103 000 48 815 26 Bank Permata cabang Menara Thamrin 400 11 888 23 Bank Danamon cabang Tanah Abang 8371 0467
HOTLINE
TELP. (021) 319 355 33 FAX. (021) 315 4601 sirkulasi@koran-jakarta.com
6
MEGAPOLITAN
Sabtu 23 OKTOBER 2010
LINTAS WILAYAH
» Buruknya Drainase
KORAN JAKARTA/BRAM SELO AGUNG
»
Rumah Direktur Utama Koperasi Simpan Pinjam Dirampok JAKARTA – Kasus perampokan saat warga sedang menunaikan salat Jumat kembali terjadi. Kemarin, kawanan perampok bersenjata api menyatroni rumah Direktur Utama Koperasi Simpan Pinjam Andi Junet di Kompleks Perusahaan Listrik Negara (PLN) Jalan Asia Afrika 4, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan. Perampok berhasil menggondol uang tunai 50 juta rupiah dan menembak pembantu rumah tersebut. “Pelaku diduga berjumlah lima orang dengan mengendarai mobil. Mereka beraksi menjelang salat Jumat,” kata Kepala Kepolisian Resor Metro (Kapolrestro) Jakarta Selatan Kombes Gatot Edy Pramono, Jumat (22/10). Gatot menjelaskan kasus perampokan bersenjata api itu berawal saat kawanan penjahat mendatangi rumah korban. Kawanan perampok itu mengaku sebagai anggota kepolisian dan akan meminta keterangan orang yang punya rumah karena berurusan dengan polisi. Kemudian, perampok itu mengumpulkan tiga pembantu yang bekerja di rumah itu, yakni Sumini, Ani, dan Ali Gufron, serta anak pemilik rumah, Kheisa, 4 tahun, dalam satu ruangan. Ali Gufron sempat menolak dan meminta pelaku menghubungi majikannya. Namun, pelaku melumpuhkan pembantu itu dengan melepaskan dua kali tembakan dan mengenai perut bagian kiri Gufron dan satu peluru lainnya tidak mengena sasaran. Setelah melepaskan tembakan, para penjahat itu mengambil uang tunai sekitar 50 juta rupiah, dua jam tangan mewah, dan perhiasan di kamar Andi Junet dengan total kerugian mencapai 200 juta rupiah. frn/P-2
Pohon Tumbang Makin Rawan JAKARTA – Hujan deras disertai angin kencang kembali melanda wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya. Sejumlah pohon bertumbangan dan mengakibatkan kemacetan lalu lintas. Kemarin, pohon tumbang terjadi di Pancoran, Jakarta Selatan, dan Cempaka Putih, Jakarta Pusat. Di Pancoran, tepatnya di depan MBAU, sekitar pukul 17.28 WIB, sebuah pohon tumbang. Pohon tumbang itu menutupi dua lajur jalan sehingga tidak dapat dilalui arus kendaraan. Kemacetan panjang pun terjadi di sekitar lokasi kejadian. Informasi dari petugas Traffic Management Center (TMC) Polda Metro Jaya, selain pohon tumbang, di wilayah itu mulai muncul genangan air yang cu-
kup tinggi sehingga terjadi kemacetan yang cukup panjang di sekitar lokasi kejadian. Sebelumnya, Kamis (21/10), sedikitnya 17 pohon tumbang dan enam sempal (patah). Satu orang tewas tertimpa pohon tumbang. Enam pohon tumbang terdapat di wilayah Jakarta Selatan dan 11 pohon lainnya tumbang di wilayah Jakarta Timur. Selain menyebabkan korban tewas, pohon tumbang menyebabkan tiga orang terluka. Di Depok, sekitar 167 unit rumah di Kecamatan Bojong Sari dan Kecamatan Sawangan rusak berat dan ringan diterjang angin puting beliung saat hujan deras mengguyur wilayah tersebut pada pukul 16.00 WIB. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu.
Kepala Dinas Pertamanan dan Pemakaman DKI Jakarta Chatarina Suryowati mengungkapkan di Jakarta terdapat dua jenis pohon berukuran besar yang berpotensi tumbang, yakni jenis angsana dan mahoni. Keduanya masuk kategori rawan tumbang karena sebagian besar telah berusia di atas 20 tahun. Hingga saat ini, dari 4,5 juta pohon yang rawan tumbang, sekitar 3.000 pohon telah dipangkas bagian atasnya. Pihaknya sudah menyiagakan tim buser yang terdiri atas 10 orang, yang dilengkapi lima mesin potong dan empat motor. Bagi keluarga korban tewas akibat pohon tumbang, Chatarina menyatakan, pihaknya akan memberikan uang asuransi maksimal 10 juta rupiah, sementara korban luka, cacat, ataupun mengalami kerusakan pada mobil maupun rumah akan dihitung untuk penggantiannya. Ketua Wahana Lingkungan Hidup Jakarta Ubaidillah me-
nyatakan Pemprov DKI harus bertanggung jawab terhadap kerugian yang diderita warga yang tertimpa pohon tumbang. Bahkan menurut dia, warga yang menjadi korban dapat melakukan tuntutan secara pidana kepada Dinas Pertamanan DKI Jakarta. “Warga yang dirugikan secara materiil dan imateriil dapat melakukan class action dan meminta bantuan LBH dalam melakukan penuntutan,” katanya. Staf Senior Bidang Pengaduan dan Hukum Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI), Sulastri, mengatakan asuransi atau ganti rugi terhadap korban merupakan kewajiban Pemprov DKI. Menurutnya, birokrasi perizinan pemangkasan bagian atas pohon seharusnya transparan. Pasalnya, selama ini, warga dilarang memangkas sendiri. Kalaupun mengusulkan pemangkasan pohon, birokrasinya cukup panjang dan memakan waktu cukup lama. Akibatnya, batang
pohon menjadi rimbun dan rentan tumbang. Penyakit Mengancam Kepala Dinas Kesehatan DKI Jakarta Dien Emawati mengatakan cuaca ekstrem yang terjadi sekarang ini patut diwaspadai karena berpotensi besar menimbulkan penyakit. Setidaknya, ada enam penyakit yang harus diwaspadai, yakni chikungunya, leptospirosis, diare, batuk, pilek, dan demam berdarah dengue (DBD). Dien menuturkan leptospirosis selalu ditakuti karena selalu muncul ketika banjir terjadi. Bahkan, saat air hanya muncul sebagai genangan, potensi terkena wabah penyakit yang disebabkan oleh kencing tikus itu sangat besar. Anggota Komisi E DPRD DKI Jakarta Wanda Hamidah meminta Dinas Kesehatan DKI segera mempersiapkan langkah antisipasi menjelang puncak musim hujan. Sebab, berbagai penyakit selalu muncul saat musim hujan. ucm/frn/P-2
» Kebakaran Gudang
»
Sejumlah petugas pemadam kebakaran berusaha memadamkan kobaran api yang menghanguskan beberapa gudang, di Kompleks Pergudangan Kosambi Permai, Kosambi, Tangerang, Banten, Jumat (22/10). Belasan bangunan gudang hangus, dan dua orang dikabarkan terluka akibat kebakaran yang berasal dari gudang kimia tersebut.
Kapolda Tegaskan Tak Ada Perintah Tembak Demonstran JAKARTA – Tim Pencari Fakta (TPF) insiden penembakan mahasiswa Universitas Bung Karno, Farel Restu, telah memeriksa 18 saksi untuk melengkapi keterangan kasus tersebut. Sementara itu, Kapolda Metro Jaya Irjen Sutarman menyatakan petugas yang melepaskan tembakan saat unjuk rasa melakukan itu atas inisiatif sendiri. Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Komisaris Besar Pol Boy Rafli Amar menjelaskan saksi yang sudah dimintai keterangan ialah tujuh petugas perwira di jajaran Polres Metro Jakarta Pusat, sembilan polisi patroli yang memegang senjata, dan dua orang dari masyarakat. Boy mengatakan TPF juga berupaya mengumpulkan rekaman video guna memperoleh gambaran yang utuh saat unjuk rasa 20 Oktober, yang berlangsung sejak pagi KJ/BRAM SELO AGUNG hingga sore. Selain itu, tim pencari fakta Boy Rafli Amar mengamankan proyektil peluru yang bersarang pada kaki Farel Restu yang menjadi korban tembakan senjata api milik polisi. Terkait dengan sembilan polisi yang memegang senjata, perwira menengah kepolisian itu menambahkan TPF akan mendalami beberapa tembakan yang dilepaskan petugas saat terjadi unjuk rasa. Kapolda Metro Jaya Irjen Sutarman menegaskan tidak ada perintah kepada anggota di lapangan untuk melepaskan tembakan senjata api saat mengamankan peserta unjuk rasa itu. Menurutnya, petugas yang melepaskan tembakan bukan anggota pasukan pengamanan unjuk rasa, namun petugas patroli di tingkat Polsek yang diminta bantuan secara mendadak untuk mengamankan aksi mahasiswa itu. frn/P-2
®
Cuaca Ekstrem l Pemprov DKI Berikan Uang Asuransi Maksimal Rp10 Juta
Korban tewas akibat pohon tumbang akan diberikan uang asuransi maksimal 10 juta rupiah, sementara korban luka dan kerusakan barang akan diperhitungkan.
Pekerja membersihkan saluran pembuangan air kotor di kawasan Kota Tua, Jakarta, Jumat (22/10). Buruknya drainase ditempat tersebut acap kali menimbulkan genangan saat hujan deras.
KORAN JAKARTA
ANTARA/ISMAR PATRIZKI
Antisipasi Banjir
Enam Waduk Dibangun di Bandara Halim JAKARTA – Berbagai upaya terus dilakukan Pemprov DKI Jakarta untuk mengatasi banjir. Selain membangun proyek Kanal Banjir Timur (KBT), segera dibangun enam waduk di kawasan Bandara Halim Perdanakusumah, Jakarta Timur. Waduk ini akan mampu mengendalikan 2 juta meter kubik debit air di Kali Sunter. Dengan dibangunnya enam waduk di Halim tersebut, diharapkan permasalahan penyempitan Kali Sunter yang mengakibatkan meluapnya aliran di kali itu saat hujan deras dapat diatasi. “Saat ini, Pemprov DKI bersama TNI Angkatan Udara (AU) tengah membahas nota kesepahaman mengenai pem-
bangunan enam waduk yang diperkirakan dapat menampung air 120 ribu meter kubik,” kata Wakil Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) DKI Jakarta I Putu Ngurah Indiana, Jumat (22/10). Ia mengatakan waduk yang akan dibangun tersebut multifungsi. Selain dapat mengendalikan debit air di Kali Sunter yang kerap menyebabkan banjir di kawasan Jakarta Timur, waduk itu dapat menjadi tempat latihan bagi para personel TNI AU. Rencananya, waduk pertama yang akan dibangun ialah waduk keenam. Pasalnya, konsep yang baru saja dibahas dengan TNI AU adalah mengenai waduk keenam yang memiliki
« Saat ini, Pemprov DKI bersama TNI Angkatan Udara (AU) tengah membahas nota kesepahaman mengenai pembangunan enam waduk yang diperkirakan dapat menampung air 120 ribu meter kubik.
»
Trikarya Sempana WAKADIS PU DKI JAKARTA I PUTU NGURAH INDIANA
luas 9 hektare dan berlokasi di seberang utara Tol Cikampek. “Nota kesepahaman diharapkan selesai akhir tahun ini sehingga bisa kita anggarkan pembangunan fisiknya pada
APBD 2011,” jelas Putu. Sebagai kompensasi pembangunan waduk di lahan milik TNI AU tersebut, Pemprov DKI akan membangun asrama di dalam kompleks Halim Perdanakusumah. Putu mengatakan rencana pembangunan enam waduk ini juga sangat bagus untuk menambah volume penyediaan air baku di Jakarta. Pasalnya, air di sekitar Bandara Halim Perdanakusumah belum hitam. Normalisasi Drainase Wali Kota Jakarta Utara Bambang Sugiono mengatakan untuk mengatasi banjir, pihaknya segera melakukan normalisasi 53 drainase di wilayah Jakarta Utara.
Di Jakarta Utara, kata dia, ada 27 titik lokasi yang rawan banjir. Setiap musim hujan, yang menjadi langganan banjir adalah wilayah Kecamatan Kelapa Gading, Koja, dan Cilincing. Kasudin PU Tata Air Irvan Amtha menambahkan, anggaran untuk perbaikan drainase maupun penurapan 54 miliar rupiah. “Kami sedang melakukan pembuatan drainase di 31 kelurahan wilayah Jakarta Utara,” ujarnya. Selain itu, lanjutnya, pihaknya melakukan normalisasi dan membangun saluran goronggorong mikro dan submikro karena genangan air juga disebabkan tertutupnya goronggorong. ucm/Ant/P-2
Pungutan Liar
Ingin Lewat, Bayar Seribu Rupiah
S
eorang pengendara sepeda motor tiba-tiba menghentikan kendaraannya di sebuah pintu jalan sempit atau gang di samping Jalan RE Martadinata, Tanjung Priok, Jakarta Utara, yang ambles beberapa waktu lalu. Pengendara itu lalu mengeluarkan uang recehan seribu rupiah untuk diberikan kepada seorang penjaga pintu jalan. Puluhan pengendara lainnya tampak mengantre di belakangnya untuk melewati jalan tanah dan becek dengan lebar sekitar satu setengah meter itu. Sejak amblesnya badan Jalan RE Martadinata perte-
ngahan September lalu, jalan sempit tersebut menjadi salah satu alternatif atau jalan pintas bagi pengendara sepeda motor. Hal itu akan terus berlangsung hingga perbaikan jalan selesai. Untuk bisa melewati jalur alternatif itu, para pengendara motor harus bersabar. Kecilnya jalur menyebabkan kendaraan harus melintas satu per satu. Itu pun para pengendara bersabar dan mengalah sesekali, mengingat dari arah sebaliknya juga muncul kendaran roda dua yang akan keluar dari arah bantaran kali. Pengendara yang mele-
wati gang itu pun tidak gratis. Selembar uang ribuan perlu disiapkan sejak mengantre sebagai “tanda masuk” melintasi pintu ruas jalan tersebut. Uang seribu rupiah itu sudah disuarakan oleh sekelompok anak muda sejak kendaraan tiba dari antrean. Dengan bermodal kardus ukuran sedang, beberapa pemuda meneriakan yel yel kepada pengendara untuk menyiapkan uang seribuan bila ingin melintas. Pengendara yang telah membayar pun belum bisa melintasi gang itu dengan tenang. Pasalnya, selain becek, tekstur tanah jalan itu
yang tidak rata dan bergejolak membuat mereka harus berhati-hati bila tidak ingin celaka. Ferdinand, 52 tahun, salah seorang pengendara, mengaku kecewa dan menyesalkan sikap para pemuda yang memanfaatkan kesempatan. “Sehari saya bisa enam kali melewati jalur tersebut. Sampai jam 12 siang saja saya sudah tiga kali bolak-balik dan keluar uang 6 ribu, dan ini tidak diganti oleh kantor. Seberapa besar sih gaji mekanik?” ujarnya kesal. Apalagi jalan kecil tersebut adalah tanah negara, dan setiap orang bebas melintas. fransiskus/P-2
KORAN JAKARTA
SPORT
®
Sabtu 23 OKTOBER 2010
7
Azarenka ke Semifinal Setelah tiga tahun gagal, Victoria Azarenka akhirnya mampu menembus babak semifinal Piala Kremlin. Sayangnya, di semifinal dia harus menghadapi lawan tangguh, petenis Spanyol, Maria Jose Martinez Sanchez.
Jamal Crawford Ray Allen REUTERS /ADRIEN VECZAN
Atlanta Hawks Cundangi Miami Heat ATLANTA – Penampilan memukau Lebron James sekali lagi gagal menyelamatkan timnya, Miami Heat, dari kekalahan atas Atlanta Hawks 98-89 di Philips Arena, Jumat (22/10) WIB. Kekalahan yang terjadi di markas Hawks itu membuat Heat semakin tersudut karena menuai empat kekalahan beruntun di laga pramusim NBA. Usaha keras James yang mampu mendulang 38 poin ditambah 11 rebound dan 2 assist terasa sia-sia. Padahal, catatan jumlah sumbangan poinnya itu menjadikan James pemain dengan perolehan terbaik sepanjang laga pramusim ini. Pada pertandingan sebelumnya, James mencetak 33 angka. Kendati gagal menghindarkan timnya dari kekalahan, 15.197 penonton yang memenuhi Phillips Arena tetap terhibur dengan aksiaksi individu James. Jumlah tersebut dua kali lipat dari rata-rata partai kandang pramusim Hawks tahun lalu. “Energi di bangunan ini rasanya lebih seperti pertandingan musim reguler,” ucap Jamal Crawford, guard Hawks, seperti dilansir Yahoosports, Jumat. Dukungan para penonton terbukti mampu menambah spirit Hawks untuk membendung Heat. Tekanan itu turut dirasakan James di dalam lapangan, apalagi rekan-rekan setimnya kurang memberikan dukungan dalam permainan. Heat dan Hawks sempat saling bergantian menguasai kuarter pertandingan. Hawks unggul lebih dulu di kuarter pertama, berbeda tipis tiga angka, 25-28. Heat mengambil alih kuarter kedua, memimpin dengan skor 51-46. Skor mendekat lagi saat Hawks bisa mencapai 75 angka, sedangkan Heat 71 untuk mengakhiri kuarter ketiga. Pada saat penentuan, Hawks melaju cepat menambah 23 angka untuk kemenangan kedua di pramusim ini. Dari enam pertandingan, Hawks takluk empat kali. Satu kemenangan lainnya didapatkan saat membekuk New Orleans Hornets. Mereka seakan-akan ingin membuktikan bahwa persaingan dengan Heat di Divisi Tenggara NBA nanti tak akan mudah. Musim lalu, Hawks memenangi 53 laga untuk finis di tempat ke-2 klasemen Divisi Tenggara di bawah Orlando Magic dan setingkat di atas Heat. “Kami ingin momentum ini berlanjut hingga musim reguler, dan inilah caranya mendapatkannya,” cetus pelatih Hawks, Larry Drew. Setelah menghadapi Charlotte Bobcats di laga terakhir pramusim, Hawks akan diuji Memphis Grizzlies sebagai lawan pembuka kompetisi resmi. sin/Rtr/S-1
MOSKWA – Permainan gemilang Victoria Azarenka mengantarkannya ke semifinal Piala Kremlin. Di babak perempat final, petenis unggulan kedua itu menggilas Alisa Kleybanova (Rusia), 6-1, 6-3, Jumat (22/10). “Saya menjalani pertandingan yang bagus hari ini, 6-1 di set pertama, tapi terjadi banyak deuce. Kunci kemenangan hari ini adalah saya beruntung atau main bagus,” urai Azarenka seusai pertandingan. Azarenka akan menantang Maria Jose Martinez Sanchez (Spanyol), yang menjungkalkan Dominika Cibulkova (Slovakia), 6-2, 6-3. Ini adalah semifinal pertama petenis Belarusia tersebut di Moskwa setelah tiga tahun mencoba. Azarenka tidak boleh lengah dalam pertandingan nanti karena dia belum pernah menang melawan Martinez Sanchez dalam dua pertemuan keduanya. P i a l a Kremlin tahun ini m e n ja d i kuburan b a g i petenis unggulan tertinggi. Setelah Davydenko angkat kaki, kini giliran unggulan pertama putri, Jelena Jankovic (Serbia), yang menelan kekalahan di babak kedua. Jankovic dipermalukan petenis kualifikasi Zarina Diyas, 6-1, 6-2. Kegagalan itu merupakan buntut dari kondisinya yang kurang fit. Mantan petenis nomor 1 dunia itu berharap bisa cepat pulih dan kembali bertanding di WTA Championships, Doha, Selasa mendatang. Posisi Jankovic yang duduk di peringkat 7 dunia tersebut aman seiring dengan mundurnya Williams bersaudara. Agar bisa berkompetisi kembali, Jankovic segera melakukan serangkaian tes kesehatan. “Doha adalah turnamen dengan tipe berbeda. Anda
bisa kalah di 1 pertandingan dan masih bisa memenangi turnamen. Fokus utama saya sekarang adalah kesehatan,” katanya. Sementara itu, Pablo Cuevas menahbiskan dirinya sebagai penakluk para unggulan. Setelah menjegal unggulan pertama, Nikolay Davydenko (Rusia), di putaran kedua, Cuevas membalas dendamnya pada Radek Stepanek. Petenis non unggulan asal Uruguay itu mengandaskan Stepanek, 6-4, 7-6 (3).
“Itu adalah pertandingan yang keras, jarang terjadi. Saya melakukan servis lebih baik dan membuat sedikit kesalahan, bermain lebih agresif dibandingkan dengan pertemuan kami di New Haven,” jelas Cuevas. Pencapaian Federer Roger Federer memetik kemenangan dalam pertandingan ke-900 yang dilakoninya. Pada babak kedua Stockholm Terbuka, petenis Swiss itu sukses menyingkirkan Taylor Dent (AS), 6-1, 6-2. Catatan pertandingan yang panjang itu cukup mengagumkan, mengingat Federer belum pernah mundur saat turun di lapangan. “Saya mulai bermain pada 1998, dan sekarang sudah tampil di pertandingan ke900. Senang bisa menang di laga ke-900,” tutur petenis yang membukukan rekor menang kalah 727-173 tersebut. Federer bermain dengan taktis sehingga mampu mencuri 16 dari 21 poin servis pada set awal. Dengan engkel terkilir di set kedua, petenis tersebut masih sulit ditandingi Dent. Federer pun mematahkan servis dan pengembalian bola Dent dengan mudah. Kendati kelas turnamen ini
adalah ATP 250, petenis peringkat 2 dunia itu tetap serius bertanding demi mencapai targetnya mengoleksi 64 trofi ATP Tour. Federer ingin menyamai rekor petenis legendaris Pete Sampras. Untuk memenuhi mimpinya itu, Federer harus melewati adangan kompatriotnya, Stanislas Wawrinka, di perempat final. Kendati level permainan keduanya berbeda kelas, Federer harus mewaspadai petenis peringkat 21 tersebut. Pasalnya, Wawrinka yang saat ini bekerja sama dengan mantan pelatih Federer, Peter Lundgren, pernah mencuri satu kemenangan dari 6 laga. “Dia sangat konsisten. Undian saya di sini berat karena saya harus berhadapan dengan Stan di perempat final. Menurut saya, dia lebih maju 1 tingkat karena bisa mengalahkanku dan Murray,” kata Federer. Wawrinka maju ke 8 besar setelah mengalahkan Robin Haase (Belanda), 7-5, 6-7(6), 6-4. Sementara itu, favorit tuan rumah Robin Soderling akan bertanding melawan Florian Mayer (Jerman). Petenis peringkat 5 dunia itu minimal harus menjejak semifinal demi menjaga posisinya di ATP World Tour Finals. Hingga saat ini, masih ada 4 tiket untuk turnamen elite tersebut yang diperebutkan. Empat petenis papan atas, yakni Rafael Nadal, Federer, Novak Djokovic, dan Andy Murray, sudah aman. xav/Rtr/AFP/ S-1
Jumat (22/10) WIB 77
vs
83
Cleveland
New Orleans
86
vs
101
Oklahoma City
Houston
103
vs
111
San Antonio
Golden State
99
vs
120
LA Lakers
Denver
83
vs
90
Portland
JAKARTA – Satria Muda (SM) Britama tak ingin malu lagi di kandang saat menjamu Brunei Barracudas pada laga lanjutan ASEAN Basketball League (ABL) 2010 di Britama Arena Sportmall, Kelapa Gading, Jakarta, Sabtu (23/10). Untuk memetik kemenangan, SM akan mengandalkan pemain asing barunya dengan ditopang pemain lokal. Pemain baru yang diharapkan mampu memimpin Mario Wuysang dan kawan-kawan m adalah Antoine Broxsie. Pemain yang tercatat ad pernah memperkuat Oklahoma State Univerpe sity si itu merupakan pengganti Jamal Holden yang ya dinilai tidak memberikan kontribusi banyak ny pada tiga pertandingan sebelumnya. “Broxsie mampu beradaptasi dengan baik. Dia D sudah menyatu dengan rekan setimnya. Sekarang tinggal masalah fisik dan penampilan Se di lapangan saja,” kata pelatih SM Britama, Ocky Tamtelahitu, di Jakarta, Jumat (22/10). O Menurut Tamtelahitu, selama menjalani latihan, peran pemain kelahiran 1979 itu cula kup ku dominan. Pemain dengan posisi center itu cukup komunikatif dan bisa memimpin rekan-rekannya selama menjalani latihan. re Brunei Barracudas yang akan menjadi lawan w SM Britama di game keempat ABL, terang Tamtelahitu, merupakan tim yang tangguh Ta meski pada tiga pertandingan sebelumnya m belum meraih kemenangan. Kondisi itu habe rus ru diwaspadai karena diprediksi tim itu bisa membuat kejutan. m Ia menjelaskan secara umum kondisi tim lebih bagus dibandingkan saat menjamu le Chang Thailand Slammers beberapa waktu C lalu. la SM Britama yang merupakan runner up ABL 2009 telah menjalani tiga pertandingA an dengan satu kemenangan. Kemenangan diraih saat tandang ke markas Wesport KL di Dragons Malaysia. Sedangkan kekalahan diD alami saat bertandang ke Singapore Slingers al dan da kalah dari Chang Thailand Slammers di kandang sendiri. xav/Ant/S-1 ka
D Delapan Cabang D Ditarget Sumbang Medali
Victoria Azarenka
Red Bull Gagal Dominasi Sesi Latihan dilaksanakan, pebalap McLaren Mercedes itu yakin kesempatannya masih terbuka. “Perasaan saya fantastis. Saya optimistis, menenangkan diri dan penuh energi. Ada tiga seri tersisa, dan masih banyak poin tersedia. Target saya adalah menjuarai tiga seri itu. Beberapa seri terakhir sangat sulit, dan sayangnya, saya membuat kesalahan-kesalahan dan mobil ambruk,” ungkap Hamilton seperti dilansir Autosport, Jumat (22/10). Juara dunia 2008 itu kini menempati peringkat ke-4 klasemen, berselisih 28 angka dengan Webber. Nasib sial selalu menghampirinya sehingga gagal finis di Hungaria, Italia, dan Singapura. Seri Korea diharapkannya memberikan hasil maksimal seturut pandangannya yang tak mau melihat lagi kegagalan di belakang. Berbekal tekad seperti itu, Hamilton melanjutkan performa stabilnya dengan finis di urutan ke-3 latihan kedua. Catatan waktunya terpaut 0,337 detik dengan Webber yang membukukan waktu terbaik 1 menit 37,942 detik. Di
Satria Muda Waspadai Kebangkitan Barracudas
ANTARA/ANDIKA WAHYU
AFP/ ALEXANDER NEMENOV
YEONGAM – Seri baru Formula One (F1) di Korea Selatan mengawali momen dengan menggelar dua kali sesi latihan bebas, Jumat (22/10). Red Bull yang difavoritkan bakal menaklukkan Korean International Circuit justru gagal mendominasi. Pebalap Red Bull, Mark Webber, dan pebalap McLaren, Lewis Hamilton, bergantian menjadi yang tercepat di atas trek anyar rancangan Hermann Tilke tersebut. Hamilton menggebrak duluan dengan catatan waktu terbaik pada latihan pertama, 1 menit 40,887 detik. Menyusul di belakangnya Robert Kubica (Renault) yang terpaut 0,081 detik. Nico Rosberg berada di tempat ketiga dengan perbedaan waktu 0,265 detik. Duo Red Bull, Sebastian Vettel dan Webber, masing-masing menempati urutan ke-4 dan 7. Kandidat kuat juara dunia lainnya, Fernando Alonso, terbuang ke tempat ke-15. Hasil ini sejalan dengan optimisme Hamilton untuk tetap mengejar peluang menjuarai musim ini. Sebelum latihan pertama
KORAN JAKARTA/BRAM SELO AGUNG
Trianingsih
Hasil Laga Pramusim NBA Milwaukee
Mario Wuysang
urutan kedua, menempel Alonso dengan perbedaan 0,190 detik. Webber menunjukkan kesiapannya menjalani kualifikasi hari ini untuk selanjutnya bertempur pada balapan sesungguhnya. “Saya cukup menikmatinya. Ada beberapa bagian unik yang bagus, dan senang rasanya menghadapi tantangan di tempat baru seperti ini,” seru Webber. Meskipun demikian, beberapa pebalap mengkhawatirkan beberapa kelemahan rancangan di sirkuit ini, khususnya pada jalan masuk ke pit. “Pit entry berada cukup di sudut dan membutakan. Tidak bisa melihat jika ada yang menuju ke dalamnya. Mobil harus melambat dibandingkan pebalap lainnya yang mengarah ke luar. Khususnya jika berada di belakang pebalap yang mencoba menyalip dan dia memilih masuk pit. Situasi itu bisa menjadi sulit,” papar Vettel. Ujian sebenarnya akan berlangsung saat balapan untuk menentukan penakluk pertama di Yeongam. Hasilnya akan memperjelas siapa yang menyodok ke
REUTERS/BAZUKI MUHAMMAD
WEBBER TERCEPAT I Pebalap Red Bull, Mark Webber (kiri) berbincang dengan kru pit stop seusai menjadi yang tercepat sesi latihan kedua di Korea International Circuit, Yeongam, Jumat (22/10). depan, Webber atau Alonso. “Di hari Jumat biasanya kami tidak melihat pada catatan waktu, tapi kami tahu dan merasakan kalau
ini treknya Red Bull. Itu bakal dikonfirmasikan lagi pada Sabtu dan Minggu nanti,” cetus Alonso. sin/Rtr/S-1
SALATIGA – Indonesia menargetkan meraih ra medali emas, perak, dan perunggu dari delapan cabang olah raga unggulan di Asian de Games Guangzhou, China, November menG datang. da “Ada delapan cabang yang bisa kita andalkan untuk memperoleh medali. Kami berharap para atlet yang kami kirimkan mendapatkan medali lebih banyak dari (Asian Games) sebelumnya,” ungkap Ketua Umum Komite Olah raga Nasional Indonesia (KONI) Rita Subowo di sela-sela meninjau latihan atlet lari Asian Games, Trianingsih, di arena latihan Locomotive Athletic Club di Salatiga, Jawa Tengah, Jumat (22/10). Dijelaskan Rita, delapan cabang yang menjadi unggulan Indonesia itu ialah boling, karate, angkat besi, bulu tangkis, wushu, voli pantai, atletik, dan dragon boat. Dari delapan cabang unggulan itu, setidaknya empat medali emas bisa dibawa pulang, atau setidaknya perolehannya lebih banyak dari Asian Games di Doha, Qatar, empat tahun lalu, yang hanya menyumbang dua emas bagi tim Indonesia. “Kalau saat ini Indonesia masih peringkat 21 dari 45 negara peserta di Asian Games 2006 di Doha, semoga di setelah di China nanti peringkat kita naik,” harapnya. Dia mengatakan atlet lari maraton sepeti Trianingisih diharapkan mampu membawa pulang medali perunggu saat tampil di Asian Gamas nanti. Juga Lindswell dari cabang wushu, Jintar Simanjuntak (karate), Eko Yuli Irawan (angkat besi), dan lainnya. Sedianya rombongan besar kontingen Indonesia yang terdiri 219 atlet dan 79 ofisial itu akan bertolak ke Guangzhou pada 10 November 2010. Pelatih Locomotive Athletic Club di Salatiga, Alwi Mugiyanto, mengatakan persiapan dan latihan para atlet sudah mencukupi, yang masih kurang adalah gerakan teknis tangan dan kaki saja. xav/Ant/S-1
KORAN JAKARTA
8
SPORT
Sabtu 23 OKTOBER 2 2010 01 0 10
AFP/JAVIER SORIANO
BINTANG BIN NTANG
REAL MADRID
VS
RACING SANTANDER
Real Madrid “On Fire”
Emmanuel Adebayor
AFP/ANDREW YATES
Tangan dingin Jose Mourinho mulai menampakkan hasilnya. Setelah beberapa bulan menangani Madrid, kini “Los Galacticos” menjelma menjadi tim menakutkan, tak hanya di tingkat lokal, tetapi juga Eropa.
Emmanuel Adebayor
Buktikan Diri
E
mmanuel Adebayor menjawab kepercayaan penuh yang diberikan sang pelatih, Roberto Mancini, kepadanya. Menggantikan posisi Carlos Tevez di lini depan, Adebayor memberikan kemenangan meyakinkan dengan hattrick-nya saat City menang 3-1 atas Lech Poznan di City of Manchester Stadium, Jumat (22/10) WIB dini hari. Tiga gol yang diborong Adebayor dicetak pada menit ke-13, 25, dan 73, sementara gol balasan Poznan diberikan Joel Tshibamba pada menit ke-50. Sejak awal ditunjuk sebagai tumpuan utama di lini depan, mantan pemain Arsenal ini sudah berjanji akan membuktikan diri kepada Mancini bahwa dirinya juga layak menjadi pilihan utama. Untuk itu, sebelum laga digelar, Adebayor berlatih keras agar dirinya tampil prima di ajang Liga Eropa. “Saya senang dan gembira. Saya sudah berusaha berlatih keras setiap hari,” ungkap Adebayor. Berkat Adebayor, posisi City di puncak klasemen putaran penyisihan Grup A Liga Eropa belum tergoyahkan. City mengantongi tujuh poin dari tiga laga. Sekaligus berpeluang besar untuk lolos ke fase knockout karena “The Citizen” hanya membutuhkan satu kemenangan lagi untuk meraih tiket itu. Rtr/tya/L-3
HASIL LIGA EROPA Jumat (22/10) WIB GRUP A Man-City
3
vs
1
Lech Poznan
RB Salzburg
1
vs
1
Juventus
Aris Saloniki
0
vs
0
B Leverkusen
Atletico M
3
vs
0
Rosenborg
Lille
1
vs
0
Levski Sofia
S Lisbon
5
vs
1
AA Gent
GRUP B
GRUP C )
5-1
R DE
(4-
N TA
AN
GRUP D Dinamo Zagreb
0
vs
0
Club Brugge
Villarreal
1
vs
0
PAOK Saloniki
AZ Alkmaar
1
vs
2
Dynamo Kyiv
FC Sheriff
0
vs
1
BATE Borisov
S ING
C RA
Tono Markus
GRUP E
S Prague
0 3
vs vs
3 3
ID
DR
CSKA Moskwa Lausanne
GRUP G
L EA
4(4-
MA
3
vs
0
AEK Athens
Zenit Petersburg
2
vs
0
Hajduk Split
Francis
Osten
R
Cole Xabi Higuain Khedira Carvalho
Stuttgart
1
vs
0
Getafe
4
vs
2
OB Odense
Casillas
Debrecen
1
vs
2
PSV Eindhoven
2
vs
1
Sampdoria
B Dortmund
1
vs
1
Paris SG
0
vs
1
Sevilla
Arbeloa
1
vs
1
Steaua Bucurestii
Napoli
0
vs
0
Liverpool
GRUP L Besiktas
1
vs
3
FC Porto
CSKA Sofia
0
vs
2
Rapid Vienna
LIGA INGGRIS Sabtu (23/10) WIB GLOBAL TV PUKUL 18.30 WIB Tottenham
vs
Everton
Birmingham
vs
Blackpool
MNC TV PUKUL 20.30 WIB Chelsea
vs
Wolver’ton
GLOBAL TV PUKUL 20.45 WIB Sunderland
vs
Aston Villa
West Brom
vs
Fulham
Wigan A
vs
Bolton W
MNC TV PUKUL 23.00 WIB West Ham
vs
Newcastle
LIGA ITALIA Minggu (24/10) WIB GOAL TV1 PUKUL 01.30 WIB Fiorentina
vs
Bari
LIGA SPANYOL Sabtu (23/10)-Minggu (24/10) WIB TVONE PUKUL 23.00 WIB Zaragoza
vs
Barcelona
TVONE PUKUL 01.00 WIB Real Madrid
vs
R Santander
TVONE PUKUL 03.00 WIB Valencia
vs
Mallorca
LIGA INDONESIA Sabtu (23/10) ANTV PUKUL 15.25 WIB Pelita Jaya Semen Padang
vs vs
Persija PSPS
ANTV PUKUL 19.00 WIB
Persib
vs
PSM Makassar
6-1
17-10-2010
vs Malaga
4-1
20-10-2010
vs AC Milan
2-0
26-09-2010
vs Getafe
0-1
03-10-2010
vs Villarreal
0-2
17-10-2010
vs Almería
1-0
PERTEMUAN TERAKHIR
GRUP K FC Utrecht
vs Deportivo
Oezil
GRUP J Karpaty Lviv
04-10-2010
LAGA TERAKHIR SANTANDER
Pepe
GRUP I M Kharkiv
LAGA TERAKHIR MADRID
Colsa
GRUP H Young Boys
Henrique Diop
Di Maria Ronaldo
Marcelo Anderlecht
Torrejon
Munitis 2)
GRUP F Palermo
Mesut Oezil
Domingo
05-04-2010
Santander vs Madrid
0-2
22-11-2009
Madrid vs Santander
1-0
08-02-2009
Madrid vs Santander
1-0
22-09-2008
Santander vs Madrid
0-2
puncak La Liga. Dua rival terberatnya, Barcelona dan Valencia, juga melakoni pertandingan di hari yang sama. Kegagalan hanya akan menurunkan posisi Madrid karena jarak dengan para pesaingnya hanya terpaut satu poin. Di antara dua rival Madrid ini, Barcelona yang akan bertandang ke markas Real Zaragoza memiliki peluang besar untuk meraih hasil sempurna. Selain karena lawannya, Zaragoza, sedang terluka karena berada di dasar klasemen, dalam statistik empat pertemuan terakhir, Barcelona tak pernah kalah. Valencia, yang di laga terakhir La Liga takluk dari Barca, menjalani laga cukup berat di Mestala. Lawannya, Mallorca, berada dalam kondisi terbaik untuk menjegal “El Che” naik lagi ke posisi puncak. Apalagi Mallorca memiliki sejarah pertemuan cukup baik terhadap Valencia, yakni menang tiga kali dalam lima pertemuan.
MADRID – Euforia kemenangan atas AC Milan di pentas Liga Champions menimbulkan motivasi tinggi bagi Real Madrid untuk melibas Racing Santander. Kemenangan dalam laga yang digelar di Santiago Bernabeu, Minggu (24/10) WIB dini hari itu, bakal mengokohkan Madrid di puncak La Liga. Ketajaman lini depan Madrid yang digawangi Cristiano Ronaldo dan Mesut Oezil di lini tengah menjadi jaminan untuk mengamankan hasil sempurna ini. Kecerdikan entrenador Jose Mourinho dalam meracik kekuatan pemain bintangnya patut diacungi jempol sehingga Madrid mencapai peak performance-nya. Egoisme dan individualisme para pemain berbanderol tinggi berhasil diredam sehingga berbalik menjadi senjata mematikan kendati sempat terseok-seok di awal kompetisi karena belum padunya pemain. Berkat tangan dingin Mourinho, Madrid kini menjadi kekuatan menakutkan, tak hanya di La Liga, tetapi juga di Benua Eropa. Tak aneh jika bintang utama Madrid, CR7, memberikan pujian khusus bagi mantan pelatih Inter Milan itu. “Bersama Mourinho, semua bahagia. Ketika semua berjalan tidak normal, wajar jika ada kesedihan. Tetapi musim ini semua berjalan dengan benar. Mourinho fantastis. Saya bersyukur dia datang ke sini dengan segala pengalaman dan trofi yang diraihnya,” ucap Ronaldo. Dengan kondisi on fire, racikan Mourinho jelas akan memudahkan bagi Madrid meraih tiga poin di depan publiknya. Terlebih, Santander yang kini terjerembab di posisi ke16 memiliki kelas jauh di bawah Madrid. Hasil enam pertemuan terakhir menjadi bukti bahwa Madrid terlalu perkasa bagi Santander. Meski begitu, Madrid harus tetap waspada. Lawannya baru saja mew raih ra kemenangan 1-0 dari Almeria yang ya dapat menyuntikkan motivasi bagi b mereka untuk dapat mencegah ba kemenangan Madrid. Seperti yang ke mereka lakukan dalam pertemuan m pertama musim lalu, ketika Madrid pe hanya meraih kemenangan 1-0 di ha depan publiknya walaupun tampil de dengan kekuatan penuh, termasuk de menurunkan dua pemain termam halnya, Ronaldo dan Kaka. ha Kemenangan menghadapi Santander sangat penting bagi “El Real” ta jika jik ingin mempertahankan posisi
Drogba Kembali Terus dikejar pesaingnya di klasemen Premier League, Chelsea tetap tenang menghadapi pekan ke-9 saat menjamu Wolverhampton Wanderers di Stamford Bridge, Sabtu (23/10). Ketenangan itu tak hanya karena perbedaan kelas kedua tim, Chelsea di tempat teratas dan Wolverhampton di zona degradasi, tetapi juga kembalinya mesin gol Chelsea, Didier Drogba. Striker asal Pantai Gading itu dinyatakan sudah sembuh dari virus yang menyerangnya dalam sepekan ini. “Didier telah sembuh dan sudah berlatih,” papar asisten pelatih Paul Clement. Sebenarnya tak hanya Drogba, Frank Lampard yang berkutat dengan cedera juga mulai menunjukkan kesembuhan. Namun gelandang timnas Inggris itu tidak dapat diturunkan karena belum seratus persen pulih. Dengan kondisi Chelsea yang stabil, peluang untuk mempertahankan posisi puncak dan menjauhkan diri dari Manchester City yang menguntitnya di posisi kedua mudah dilakukan. Terlebih, Stamford Bridge menjadi mimpi buruk bagi Wolverhampton dalam dua kali kunjungan ke markas “Roman Emperors”. Dalam dua laga itu, Chelsea menang telak 4-0 dan 5-2. AFP/Rtr/tya/L-3
“Macan Kemayoran” Buta Kekuatan Pelita JAKARTA – Persija Jakarta tak ingin kehilangan momen untuk melanjutkan kemenangan di kompetisi Indonesia Super League (ISL). Hasil kemenangan terakhir dari Deltras Sidoarjo menimbulkan semangat bagi “Macan Kemayoran” untuk dapat menaklukkan Pelita Jaya di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (23/10). Namun, bukan hal mudah untuk meraih tiga poin dari laga ini. Musim lalu, ketika tampil di markas Pelita di Stadion Singaperbangsa, Persija hanya meraih hasil imbang 1-1. Kondisi ini jelas membuat pelatih Rahmad Darmawan ekstrawaspada terhadap Pelita. Terlebih, RD tidak mengetahui persis kekuatan Pelita saat ini. “Kita memang buta kekuatan Pelita saat ini dengan hadirnya banyak pemain baru, terutama pemain asing yang direkrut mereka,” tutur Rahmad di Jakarta, Jumat (22/10). Untuk itu, fokus pada lini pertahanan menjadi titik perhatian
bagi mantan pelatih Sriwijaya FC ini agar para pemainnya tidak lengah. Pasalnya, torehan tiga poin sangat penting bagi Persija untuk terus merangsek ke posisi teratas, mengejar nilai Persipura Jayapura yang kini memiliki 10 poin dari empat pertandingan. Fokus ini penting karena barisan pertahanan Persija masih timpang akibat ditinggalkan M Nasuha. Bek Persija ini mungkin belum dapat diturunkan dalam laga ini. Selain Nasuha, lini tengah Persija tak diperkuat Samsul Chaerudin yang masih dibelit cedera. “Semua pemain sudah turun dalam latihan. Tetapi cedera kedua pemain (Nasuha dan Samsul) belum pulih seratus persen. Soal keputusan dimainkan atau tidak akan menunggu besok pagi (hari ini), terutama Nasuha,” jelas Rahmad. Di posisi depan, Bambang Pamungkas dan Greg Nwokolo tetap menjadi tumpuan. Kendati di laga terakhir keduanya gagal
mencetak gol, RD masih percaya bahwa keduanya bakal kembali mencetak gol. “Untuk Bambang, tiga laga, tiga gol tidak jelek. Bahkan, terbilang bagus, jadi saya masih percaya penuh padanya,” ucap RD. Kekhawatiran RD tentang kekuatan Pelita dapat dimaklumi mengingat pelatih Jajang Nurjaman juga tak mau terbuka dengan kekuatannya saat ini. Bahkan, Jajang merahasiakan formasi dan pemain yang akan diturunkan saat melawan Persija walaupun pemain asing rekrutan baru Pelita belum dapat diturunkan. Terlepas dari strategi dan taktik yang dirahasiakan, Jajang mengaku optimistis dapat menjegal langkah Persija. Latihan yang cukup panjang, hampir satu pekan lebih, kata dia, juga membuat para pemainnya lebih fresh ketimbang Persija yang awal pekan lalu harus berjuang menghadapi Deltras. “Fisik para pemain jauh lebih prima. Karena itu, kita ingin meraih kemenangan,” tandasnya.
Persib Bertahan Persib Bandung tetap memmpertahankan kekuatan utamanya ya saat menghadapi PSM Makassar, ar, dengan formasi 4-4-2, dan menggandalkan Christian Gonzales dan n Pablo Frances di lini depan. Tetapi pelatih Persib Jovo vo Cuckovic tak ingin gegabah, terrrutama dalam menghadapi seerangan balik cepat PSM. Dia ia berharap para pemainnya tetap ap p menjaga fokus. tya/L-3 LAGA TERAKHIR PELITA 26-09-2010
vs Persiwa
4-0
30-09-2010
vs Persipura
0-5
06-10-2010
vs Persiba
1-3
LAGA TERAKHIR PERSIJA 26-09-2010
vs PSPS P
2-2
16-10-2010
vs Persela
2-0
19-10-2010
vs Deltras
2-0
PERTEMUAN TERAKHIR 10-03-2010
Pelita vs Persija
0-2
20-12-2009
Persija vs Pelita
1-1
02-05-2009
Pelita vs Persija
2-1
15-08-2008
Persija vs Pelita
1-1
Greg Nwokolo ANTARA/ARI BOWO SUCIPTO
IHSG
DOW JONES*
EKONOMI HANGSENG
DOLLAR AS
EURO
Sabtu 23 OKTOBER 2010
9
22 Oktober 2010
MINYAK
EMAS
0,27%
0,35%
-0,56%
0,04%
-0,17%
-1,45%
-1,94%
3.597,75
11.146,60
23.517,50
8.981,00
12.488,08
81,07 dollar AS per barel
1.319,40 dollar AS per ons
*Hingga21/10
10 SAHAM MARGIN TERAKTIF
100 Tahun Sawit I Industri Nasional Masih Bertumpu pada Sumber Daya Alam
22 OKT 2010
Frek
Penutupan
4.213
2.575
ELTY
493.878.500
3.054
169
UNSP
321.133.500
2.881
400
ADRO
149.841.000
2.608
2.250
TINS
46.300.000
2.165
3.050
TLKM
22.383.000
1.403
9.000
LPKR
103.213.500
1.381
640
INCO
13.258.000
1.362
4.725
MEDC
17.489.000
1.102
3.900
BUMI
57.858.500
1.076
2.350
PGAS
30.082.000
1.035
4.025
SUMBER:BEI
Kinerja Antam Terdorong Harga Tambang 2.600
2.500 2.450
Saham m ANTM N M Rp2.575 2 5
2.350
22
26
29
2
13
16
19
SEPT
22
OKT
JAKARTA – Kenaikan harga barang tambang kembali menjadi pemicu melesatnya saham di sektor ini. Salah satunya yang prospektif dan dinilai akan bisa bertumbuh adalah milik PT Aneka Tambang Tbk. Perusahaan pelat merah yang memiliki fundamental positif ini diyakini akan bisa memberikan kenaikan kinerja yang signifikan. “Sebagaimana layaknya perusahaan tambang lain, Antam juga sangat terbantu dengan kinerja barang tambang yang belakangan terus menanjak,” ungkap Gema Merdeka Goeryadi, analis UOB Kay Hian Securities, di Jakarta, Jumat (22/10). Apalagi jika melihat diversifikasi produknya yang beragam. “Itu semakin menambah keunggulan perseroan dibanding perusahaan tambang lainnya. Sebab kinerja mereka tidak bergantung pada satu produk atau barang tambang saja,” jelas Gema. Dengan demikian, fluktuasi suatu harga barang tambang tertentu tidak akan membawa pengaruh yang besar bagi perusahaan yang juga memiliki kinerja keuangan kuartal tiga yang positif. Selain itu, derasnya aliran dana asing menjadi faktor yang bisa mendorong saham ini terbang tinggi. Untuk itu, investor masih direkomendasikan untuk melakukan buy on weakness dengan level support pada angka 2.450 per saham. Sementara untuk posisi resistance, nilainya bisa melambung hingga 2.650 rupiah per saham. Pada perdagangan Jumat (22/10), saham Aneka Tambang ditutup pada level harga 2.575 rupiah per saham atau mengalami kenaikan 75 poin (3 persen). Frekuensi transaksi tercatat 4.213 kali dengan volume perdagangan 118,68 juta lembar saham senilai 303,27 miliar rupiah. ayi/E-8
STATISTIK Kurs Transaksi BI (Rp) Mata Uang
Kurs Jual
Kurs Beli
8.795,09
8.705,18
89,91
Euro
12.488,08
12.359,38
128,70
Pound Inggris
144,99
Dollar Australia
14.113,64
13.968,65
1.156,60
1.144,94
11,66
Yen Jepang (100)
11.058,98
10.945,46
113,52
Ringgit Malaysia
2.887,32
2.856,55
30,77
Dollar Singapura
207,32
205,19
2,13
6.902,62
6.828,20
74,42
Baht Thailand Dollar AS
300,77
297,36
3,41
8.981,00
8.891,00
90,00
SUMBER: BANK INDONESIA
22 OKTOBER 2010
Bursa Global Indeks
21-Okt
22-Okt
IHSG Jakarta
3.588,01
3.597,75
6.565,68
6.602,29
0,56
23.649,48 23.517,50
-0,56
Frankfurt Dax Index* Hang Seng Index
^% 0,27
Singapore Strait Times
3.163,53
3.173,57
0,32
KL Composite Index
1.491,02
1.490,64
-0,03
Tokyo Nikkei 225
9.376,48
9.426,71
0,54
Shanghai SE A Index
3.126,34
3.117,20
-0,29
Philipine SE Index
4.249,17
4.286,87
0,89
988,8
992,24
0,35
11.107,97 11.146,60
0,35
Stock Exchange of Thai Dow Jones Indl Average** SUMBER: BLOOMBERG
ermula dari perkebunan sawit Kebun Pulo Raja dan Kebun Tanah Itam Ulu di Sumatra Utara pada tahun 1911, kini, menjelang usia 100 tahun, luas area komersial kelapa sawit di Indonesia sudah mencapai 8 juta hektare dengan jumlah produksi mencapai 22 juta ton. Menurut Ketua Umum Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit (Gapki) Joefly Bahroeny, sampai Juli 2010, sudah 1,19 juta ton minyak sawit mentah (crude palm oil/CPO) dan turunannya diekspor. Angka ini naik 5 persen dibandingkan Juni yang hanya 1,13 juta juta ton. “Peningkatan tersebut karena adanya permintaan dari Bangladesh, Uni Eropa, dan Amerika Serikat,” kata Joefly pada acara semarak 100 tahun industri kelapa sawit komersial Indonesia di Jakarta, Jumat (22/10). Menurut dia, Bangladesh menambah impor CPO dan produk turunannya dari Indonesia menjadi 86.500 ton pada Juli atau naik 47 persen dibandingkan dengan Juni yang hanya 58.779 ton. Demikian pula ekspor ke kawasan Uni Eropa untuk bulan Juli meningkat 22 persen menjadi 283.802 ton. Joefly menyatakan pertumbuhan volume ekspor CPO dan produk turunannya ke Uni Eropa dan Amerika Serikat merupakan salah satu bukti bahwa minyak sawit Indonesia tetap menjadi pilihan pengguna industri pangan dan nonpangan di negara tujuan ekspor. “Produksi minyak sawit Indonesia dihasilkan dari manajemen budi daya yang berkelanjutan, ramah lingkungan, dan menghargai keanekaragaman hayati. Hal tersebut merupakan salah satu ciri khas produk minyak sawit dari Indonesia,” tutur Joefly. Saat ini, dari total produksi,
KORAN JAKARTA/M FACHRI
sak lingkungan. 20.000.000 Te k a n Nilai (dollar AS) an dari Eropa tidak haProduksi (ton) nya datang dari lembaga swadaya masyarakat (LSM) inter10.000.000 nasional, tetapi juga lewat forum Roundtable on SusHonduras Thailand Kolombia Papua Nugini Ekuador Pantai tainable Palm Gading Oil (RSPO). RSPO meKORAN JAKARTA/GANDJAR DEWA rupakan forum bersama tuk menghentikan pembelian. antar pemangku kepentingan Contohnya yang dialami Sinar- kelapa sawit dunia untuk menjamin produksi minyak sawit mas,” kata Fadil. Menurut dia, pemerintah yang berkomitmen terhadap harus segera bertindak karena kelestarian lingkungan. Ketua Umum Asosiasi Pengakan berdampak besar pada kelangsungan industri kelapa usaha Indonesia (Apindo) Sofsawit. ”Industri kita masih akan jan Wanadi juga mengeluhkan bertumpu pada sumber daya kampanye hitam LSM asing teralam. Contohnya adalah batu sebut. Soalnya, sikap Nestle dan bara dan kelapa sawit yang ma- Unilever yang memutus kontrak pembelian produk CPO dari Siju pesat,” ujar Fadil. narmas berdampak besar. “Harga kelapa sawit dari Indonesia Kampanye Hitam Namun, hingga kini, dua per- yang terbukti berkualitas akan usahaan besar asal Eropa, Uni- jatuh dan produk yang dihasillever dan Nestle, masih mem- kan tidak terserap pasar,” kata boikot pembelian CPO dari In- Sofjan. Selain itu, imbuh Sofjan, pedonesia. Ini terkait isu bahwa pengelolaan perkebunan kelapa laku dunia usaha sawit jadi resawit di Indonesia dinilai meru- sah. Izin dari beberapa daerah
Negara-negara Penghasil Minyak Sawit 2008 6.000.000
4.000.000
2.000.000
0 Malaysia Indonesia Nigeria
36 persen merupakan hasil petani kecil, 15 persen dari BUMN, dan sisanya swasta. Dari jumlah itu, 4,5 juta tenaga kerja tercipta, menyumbangkan devisa sekitar 13 miliar dollar AS setiap tahunnya. “Dan memberikan sumbangan untuk anggaran 2009 sekitar 13 triliun rupiah, yang berasal dari bea keluar ekspor sawit,” jelas Direktur Eksekutif Gapki Fadil Hasan. Diungkapkan Fadil, terdapat dua masalah di industri sawit. Masalah pertama dari dalam negeri, yaitu persoalan tata ruang. Kedua dari luar negeri, yakni kampanye hitam oleh lembaga swadaya masyarakat (LSM/NGO). “Kampanye NGO itu menekan pembeli sawit un-
yang tadinya sudah disetujui untuk penggarapan proyek kelapa sawit dan turunannya juga mulai dipersoalkan. “Padahal, kepastian hukum dalam usaha adalah nomor satu. Dalam hal ini adalah kepastian hukum tata ruang,” katanya. Sebelumnya, Wakil Menteri Perdagangan Mahendra Siregar mengatakan CPO merupakan komoditas agroindustri yang memunyai peranan penting terhadap kinerja ekspor nonmigas Indonesia. Pada tahun 2008, nilai ekspor CPO Indonesia mencapai 12,4 miliar dollar AS. “Tahun 2008 nilai ekspor CPO memenuhi 42 persen dari total permintaan dunia dan memberikan kontribusi 11,47 persen dari total nilai ekspor nonmigas Indonesia,” kata Mahendra. Menurut dia, pada tahun 2009, nilai ekspor CPO Indonesia mencapai 10,4 miliar dollar AS atau mampu memenuhi 49 persen dari total permintaan dunia dan memberikan kontribusi 10,63 persen dari total nilai ekspor nonmigas Indonesia. “Untuk periode Januari sampai Mei 2010, nilai ekspor CPO Indonesia mencapai 3,8 miliar dollar AS. Ditinjau dari sisi produksi, pada tahun 2008, produksi CPO Indonesia mencapai 19,2 juta ton dan pada tahun 2009 meningkat menjadi 20 juta ton,” ujar Mahendra. ind/E-8
^ Spread
Dollar Hong Kong
Peso Filipina
Pertumbuhan volume ekspor CPO ke Uni Eropa dan Amerika Serikat merupakan bukti bahwa minyak sawit Indonesia tetap menjadi pilihan pengguna industri pangan.
B
2.550
2.400
Ekspor CPO Masih Menjanjikan
Produksi (ton)
Volume 118.686.500
Produksi (per1.000 dollar AS)
Kode ANTM
*HINGGA PUKUL 19.00 WIB *HINGGA 20/10 DAN 21/10
Investor Masih Kurang Berminat
R
encana pemerintah mengembangkan industri hilir di sektor minyak sawit tampaknya masih menemui beberapa kendala, di antaranya tidak banyak investor yang berminat masuk ke bisnis hilir kelapa sawit di samping pemain besar yang sudah ada. “Minat investor di bidang industri hilir kelapa sawit masih rendah,” kata Direktur Jenderal Agro Kementerian Perindustrian Benny Wachyudi, di Jakarta, Jumat (22/10). Menurut dia, hal ini juga menjadi salah satu permasalahan yang dihadapi pemerintah dalam mengembangkan kluster industri hilir kelapa sawit. Saat ini baru terdapat beberapa perusahaan yang bersedia bekerja sa-
10 BURSA EFEK Survei ING Securities » Meskipun kinerja pasar pada kuartal ketiga menguat, sentimen investor domestik justru menurun. Ini disebabkan ekspektasi kuartal ketiga kurang positif dibanding sebelumnya.
ma dengan pemerintah untuk mengembangkan kluster industri tersebut. “Salah satu perusahaan Jerman, yaitu Ferrostaal, akan menanamkan investasi sejumlah 100 juta sampai 150 juta dollar AS melalui kerja sama dengan PT Perusahaan Negara (PTPN) III dan PTPN IV di kluster industri Sei Mangkei (Sumatra Utara). Sedangkan Wilmar Internasional akan menjadi driver untuk pengembangan kluster industri Dumai dan Kuala Enok di Riau,” ujar Benny. Diakui Benny, persoalan ketersediaan infrastruktur yang memadai, seperti jalan, pelabuhan, dan energi, menjadi penyebab rendahnya minat investor untuk memulai investasi.
« Minat investor di bidang industri hilir kelapa sawit masih rendah. » Benny Wachyudi DIRJEN AGRO KEMENTERIAN PERINDUSTRIAN
“Masih ada peraturan daerah yang memberatkan bagi pertumbuhan industri, lalu prosedur perpajakan masih dianggap kurang lancar,” tuturnya. Direktur Produksi PT Perkebunan Nusantara (PTPN) IV Balaman Tarigan mengatakan Kebun Pulo Raja dan Kebun Tanah Itam Ulu di Sumatra Utara, yang menjadi awal berdirinya kebun kelapa sawit komersial, masih sangat produktif. “Produksi kelapa
14 MAKRO FINANSIAL Arus Modal » Pemerintah telah mewaspadai konsekuensi terburuk dari arus modal asing. Pemerintah tengah melakukan kajian kebijakan yang dapat mengantisipasi capital inflow.
sawit di Indonesia sebagian besar berasal dari Sumatra Utara. Kejayaan kelapa sawit masih akan eksis dan Indonesia merupakan salah satu negara penghasil kelapa sawit,” kata Balaman. Pengamat ekonomi dari Institut Pertanian Bogor, Tungkot Sipayung, mengatakan Sumatra Utara merupakan pioner perkebunan kelapa sawit di Indonesia. Kelapa sawit dari Sumatra Utara banyak yang diekspor ke mancanegara. Tak aneh jika 55 persen produk domestik bruto subsektor perkebunan di Sumatra Utara bertumpu pada kelapa sawit. “Sumbangan kelapa sawit sangat besar untuk perekonomian Sumatra Utara,” kata Tungkot. Sayangnya, kini, peran Sumatra Utara mulai terancam de-
ngan Malaysia. Malah, saat ini paling sedikit 169 perusahaan perkebunan asal Malaysia beroperasi di Indonesia. Luas penguasaan lahan perusahaan perkebunan kelapa sawit asal Malaysia tersebut saat ini sudah hampir mencapai 2 juta hektare dari total 7,2 hektare kebun kelapa sawit di Indonesia. Sedihnya, perusahaan perkebunan kelapa sawit asal Malaysia tersebut menggunakan standar upah Indonesia untuk menggaji petani dan buruh. Kondisi itu tentu saja tak sejalan dengan kebijakan pemerintah yang menargetkan kebun sawit nasional pada tahun 2020 seluas 10 juta hektare dengan petani kecil sebagai pemilik utamanya. ind/E-8
15 SEKTOR RIIL Proyek Infrasturktur » PT Marga Hanurata Intrinsic (MHI) menargetkan bisa menyelesaikan pembangunan Tol Mojokerto-Kertosono, Jawa Timur, sehingga bisa dioperasikan pada 2012.
10
BURSA & KORPORASI
Sabtu 23 OKTOBER 2010
Pertanian
2.204,64
Pertambangan 2.834,46
2.160,62
2.868,49
Industri Dasar
1,20%
18 Oktober
Properti 1.155,04
2,04% 22 Oktober
Konsumsi
988,59
395,54
395,35 18 Oktober
Aneka Industri
®
22 Oktober
0,05%
18 Oktober
22 Oktober
985,48 18 Oktober
205,50 1.148,01
0,32% 22 Oktober
-1,49%
0,61%
18 Oktober
22 Oktober
18 Oktober
202,43 22 Oktober
IPO Krakatau Steel I Permintaan Investor Alami Kelebihan 3 – 4 Kali
BULLS & BEARS
Respons Lokal Lebih Tinggi Minat dan respons investor lokal terbukti sangat tinggi, baik nilai permintaan maupun harganya, terhadap IPO Krakatau Steel. Saatnya investor lokal lebih mendapat prioritas alokasi saham perdana.
REUTERS/DADANG TRI
TERITORI POSITIF l Pekerja mnurunkan muata batu bara dari truk ke area cadangan di Pelabuhan Cigadin, Cilegon, Banten, beberapa waktu lalu. Saham sektor komoditas pertambangan menopang kinerja bursa domestik di teritori positif meski ada tekanan tren koreksi di bursa regional dan global.
Sektor Komoditas Topang IHSG JAKARTA – Kinerja bursa domestik pada perdagangan saham akhir pekan ini ditutup menguat. Kenaikan saham domestik ini lebih ditopang oleh sektor komoditas pertambangan dan tidak terpengaruh dengan tren koreksi di bursa rregional. Analis Eko Capital, Cece Ridwan, ketika dihubungi di Jakarta, mengatakan bahwa indeks terus bergerak naik, tidak terpengaruh oleh bursa regional yang bergerak fluktuatif. ”Kenaikan indeks lebih didukung sektor pertambangan. Sektor pertambangan naik 46 poin. Hal itu yang menjadi salah satu pendukung kenaikan indeks BEI,” ujarnya di Jakarta, Jumat (22/10). Hal ini seiring dengan kembali menguatnya harga minyak dunia di kisaran 81 dollar AS per barel. Hal itu dipicu data ekonomi Jerman yang positif sehingga mendorong ekspektasi pertumbuhan permintaan dunia. Di pasar utama New York, harga minyak jenis light sweet naik 48 sen ke level 81,04 dollar AS, dan jenis brent di pasar London tumbuh 73 sen ke level 82,66 dollar per barel. “Tren tersebut dapat membawa bursa kita bertahan di level yang positif,” ujar Gema Merdeka Goeryadi, analis UOB Kay Hian, sebelumnya (21/10). Kinerja positif bursa domestik tersebut juga ditopang aksi beli investor asing setelah dalam beberapa hari sebelumnya mencatat nilai jual bersih. Kemarin, nilai beli bersih asing mencapai 54,49 triliun rupiah dari total nilai beli 1,76 triliun rupiah. Pada perdagangan kemarin, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) naik tipis sekitar 0,27 persen ke posisi 3.597,74 poin. Sementara indeks harga saham-saham unggulan atau LQ45 ditutup menguat 0,51 persen ke posisi 667,18 poin. Aktivitas perdagangan saham masih berlangsung moderat dengan volume transaksi mencapai 6,24 miliar lembar senilai 5,39 triliun rupiah. asp/Ant/E-1
PORTOFOLIO Penjualan Bukit Asam Naik 10% JAKARTA – PT Tambang Batubara Bukit Asam Tbk (PTBA) mencatat kenaikan volume penjualan batu bara sekitar 10 persen hingga kuartal ketiga tahun ini meski volume produksi hanya tumbuh sekitar 4 persen. Pada triwulan ketiga tahun lalu, tercatat volume penjualan batu bara perseroan mencapai 8,8 juta ton. Dengan asumsi kenaikan sekitar 10 persen, volume penjualan batu bara pada triwulan III tahun ini diperkirakan mencapai sekitar 9,68 juta ton. Menurut Direktur Utama Bukit Asam Tbk, Sukrisno, cuaca buruk sepanjang tahun ini belum memengaruhi produksi perseroan. “Hujan nggak terlalu berpengaruh karena kita memiliki banyak area. Jadi meskipun hujan, kita masih bisa melakukan penambangan,” katanya di Jakarta, Jumat (22/10). Dari volume penjualan hingga akhir September 2010, sekitar 75 persen atau sekitar 7,26 juta ton dijual untuk pasar domestik dan sisanya untuk pasar ekspor. “Kita memang lebih banyak ke domestik daripada ekspor. Paling banyak ke PLN (Pembangkit Listrik Negara),” ujarnya. wen/E-1
AKR Corporindo Jamin Utang Anak Usahanya JAKARTA – AKR Corporindo Tbk telah menandatangani corporate guarantee atas utang anak usahanya dan komitmen penyediaan cash deficit atas fasilitas kredit sebesar 15 juta dollar AS. Corporate guarantee tersebut akan berlaku satu tahun dan dapat diperpanjang. Fasilitas kredit tersebut berasal dari Bank Mandiri Tbk cabang Hong Kong ke anak usaha perseroan, Khalista (Liuzhou) Chemical Industries Ltd, yang berlokasi di China. Presiden Direktur AKR Corporindo, Haryanto Adikoesoemo, dalam keterbukaan informasi di Jakarta, Jumat (22/10), mengatakan tujuan dari fasilitas kredit tersebut untuk modal kerja Khalista, termasuk untuk pembelian bahan baku dan kegiatan usaha. Transaksi pemberian corporate guarantee dari perseroan merupakan transaksi afiliasi yang wajib dilaporkan ke Bapepam-LK sesuai dengan ketentuan dalam Peraturan Bapepam-LK nomor IX.E.1 dan 2 tentang transaksi afiliasi dan benturan kepentingan transaksi tertentu. Dia mengatakan seluruh saham yang dimiliki perseroan menjadi sifat hubungan afiliasi antara perseroan dan Khalista. Selain itu, anggota komisaris dan direksi perseroan ada yang menjabat sebagai direktur di Khalista. Ant/wen/E-1
JAKARTA – Perusahaan baja milik negara (BUMN), PT Krakatau Steel (KS), akan mengalokasikan saham perdana ke investor domestik seiring dengan minat pemodal lokal yang sangat tinggi, bahkan lebih tinggi dibanding asing. Dalam penawaran umum saham perdana atau initial public offering (IPO), investor lokal sangat berminat terhadap saham KS dalam masa penawaran awal (bookbuilding) yang berakhir Kamis (21/10). Komisaris Utama Krakatau Steel Zaki Anwar mengungkapkan total penawaran yang sudah masuk mencapai delapan triliun rupiah. Padahal, target perolehan dana IPO tersebut hanya sekitar 2 triliun – 3 triliun rupiah. “(Penawaran) sudah tiga kali
lipat dari target, jadi oversubscribed hingga tiga - empat kali. “Jadi nanti porsinya 60 persen untuk investor lokal dan 40 persen untuk investor asing,” kata Zaki di Jakarta, Jumat (22/10). Dari total permintaan pada masa penawaran awal tersebut, pembelian dari investor lokal mencapai sekitar 60 persen atau setara 4,8 triliun rupiah. Setelah melakukan masa penawaran awal yang berakhir 21 Oktober, KS akan melakukan masa penawaran umum pada 2 – 4 November dan mencatatkan saham perdananya di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada 11 November 2010. Bukan hanya dari besarnya nilai permintaan, tingginya minat investor lokal juga terlihat dari harga penawaran yang
ANTARA/FANNY OCTAVIANUS
Zaki Anwar
disampaikan. Bahkan, harga yang ditawarkan pemodal lokal lebih tinggi dari harga penawaran investor asing. “Asing itu umumnya harganya di kisaran 800 - 1.000 rupiah per saham, sedangkan investor lokal itu di atas 1.000 rupiah per saham. Jadi investor lokal jauh lebih berani,” katanya. Sebelumnya, penjamin emisi, yakni Danareksa, Mandiri Sekuritas, dan Bahana Securities, mengatakan besarnya minat investor domestik disertai dengan penawaran harga yang cukup tinggi akan menjadi pertimbangan utama bagi penjamin emisi dalam menentukan besaran alokasi bagi investor
domestik dan asing. Kepala Riset Valbury Asia Securities Nico Omer Jonckenhere mengatakan tingginya minat pemodal lokal tersebut tidak tertutup kemungkinan karena adanya faktor spekulan. ”Banyak investor lokal yang sepertinya spekulator. Mereka tidak terlalu berpikir harga tinggi. Yang penting, mereka membeli untuk dapat untung (capital gain) pada saat pencatatan perdana,” jelasnya. Menurutnya, dengan adanya kelebihan permintaan sekitar 3 – 4 kali, diperkirakan harga saham perdana KS berpotensi menguat sekitar 5 – 15 persen pada saat pencatatan perdana. Valuasi Mahal Lebih rendahnya harga permintaan investor asing terhadap harga saham perdana KS tersebut disebabkan asing melihat valuasi harga penawaran IPO KS dinilai lebih mahal. KS menetapkan harga penawaran saham IPO pada kisaran 800 – 1.150 rupiah. Ini berarti memiliki valuasi rasio PE (price to earning atau rasio harga terhadap laba) sekitar 15
– 20 kali. ”Ini relatif lebih tinggi dibanding perusahaan sejenis lainnya,” tuturnya. Rencananya, KS bersama penjamin emisi mematok harga perdana KS pada awal pekan depan (25/10). Namun, harga saham KS yang diminta asing tersebut tidak mencerminkan rendahnya minat investor asing terhadap IPO KS. Pasalnya, investor asing melihat KS tetap menarik untuk jangka panjang. Apalagi ekonomi Indonesia masih terus bertumbuh. Ini akan membuat permintaan terhadap baja terus meningkat. “Karena kebutuhan baja untuk pembangunan infrastruktur akan terus meningkat,” jelas Nico. Zaki juga menegaskan minat investor asing cukup tinggi. Hal ini terbukti dari hasil roadshow yang dilakukan perseroan ke Singapura, Hong Kong, London, dan New York. ”Respons investor sangat positif,” tegasnya. Beberapa investor asing besar yang berminat adalah perusahaan baja asal Korea Selatan, Posco, dan beberapa investor keuangan berskala internasional. nse/asp/E-1
Survei ING Securities
Indeks Sentimen Investor Melemah JAKARTA – Meskipun kinerja pasar saham Indonesia pada kuartal ketiga tahun ini menguat, sentimen investor domestik justru menurun. Hal itu disebabkan ekspektasi pertumbuhan ekonomi nasional pada kuartal ketiga kurang positif dibanding kuartal sebelumnya. Indeks sentimen investor Indonesia, berdasarkan hasil survei ING Securities, turun 4 persen menjadi 135 poin dibanding posisi kuartal II pada level 140 poin. Hingga akhir kuartal ketiga 2010, indeks harga saham gabungan (IHSG) terus mencatat rekor tertingginya di level 3.600 poin. Di samping itu, nilai kapitalisasi pasar saham menembus angka 3.000 triliun rupiah. Kepala Ekonom ING Tim Condon menjelaskan penurunan indeks sentimen investor di Indonesia terhadap pasar finansial domestik tersebut dipicu oleh kekhawatiran laju inflasi. Bila inflasi naik di atas enam persen, hal ini akan mendorong Bank Indonesia menaikkan tingkat suku bunga acuan (BI Rate). Namun, Tim berkeyakinan BI Rate tidak akan berubah. Sejak Agustus 2009, otoritas moneter terus mempertahankan suku bunga BI Rate pada level terendahnya, 6,5 persen. ”Kami perkirakan inflasi sekitar 6 persen pada Oktober dan tetap hingga akhir tahun. Dampak penguatan rupiah juga bisa menjaga inflasi di bawah 6 persen,” ujar Tim di Jakarta, Jumat (22/10). Investor juga yakin masalah ekonomi global, khususnya di Amerika Serikat dan Eropa, ti-
KORAN JAKARTA/WACHYU AP
BAKAL NAIK l Karyawan meninggalkan ruangan Ing Sekuritas di gedung Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Jumat (22/10). Survei ING Securities mengindikasikan sentimen investor Indonesia di pasar domestik melemah pada kuartal ketiga 2010 namun diduga akan meningkat dalam tiga bulan ke depan. dak akan terjadi di Indonesia. “Investor di Indonesia juga menunjukkan kenaikan yang optimistis terhadap perekonomian AS. Ini menempatkan mereka setingkat dengan indeks rata-rata pasar berkembang di Asia Tenggara dan kawasan Asia,” tambah Condon. “Penguatan nilai uang, peningkatan harga saham, dan menurunnya imbal balik (yield)
obligasi berhasil menjaga sentimen investasi tetap optimistis,” lanjutnya. Asia Naik Penurunan indeks sentimen investor di Indonesia tersebut berlawanan dengan tren yang terjadi di sejumlah negara Asia lainnya di luar Jepang. Indeks sentimen di Asia Pasifik naik 7 persen menjadi 146 poin pada
triwulan ketiga dari 136 poin pada triwulan II-2010. “Survei itu menunjukkan seluruh investor di Asia yakin resesi tidak akan terjadi, mengingat kawasan ini tidak berhubungan langsung dengan pasar global,” ujar Presiden Direktur ING Securities Danny Cahyadi. Diakuinya, pemulihan ekonomi AS masih lambat. Namun, hal ini meningkatkan ekspektasi
bahwa bank sentral AS, The Federeal Reserve, masih akan melanjutkan pelonggaran kuantitatif terhadap suku bunga alias suku bunga rendah. ”Kami yakin sentimen yang dimiliki investor Indonesia merupakan cerminan seberapa efektif pemerintah mengatasi krisis global, permintaan dalam negeri sendiri terus meningkat,” lanjutnya. hps/E-1
Pengelolaan Portofolio
Pemisahan Rekening Efek Dimulai 2011 MEDAN – Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) akan mewajibkan setiap perusahaan efek untuk memisahkan subrekening efek bagi nasabahnya mulai tahun depan. “Nantinya tidak akan ada lagi pencampuran dana antara milik nasabah dengan perusahaan sekuritas yang menaunginya,” ungkap Sulistyo Budi, Direktur KSEI, di Medan, Jumat (22/10). Langkah itu merupakan bagian dari komitmen KSEI untuk memberlakukan sistem pemisahan kekayaan nasabah (Client
Asset Separation). “Jadi, tahun depan itu merupakan permulaan dari pilot project-nya. Untuk menyukseskan rencana tersebut, kami akan melakukan kerja sama dengan pihak bank pembayar dan perusahaan efek yang ada di Indonesia,” ujar Sulistyo. Sayangnya, sejauh ini baru ada satu dari empat bank pembayar yang menyatakan kesiapannya untuk memulai. Sementara satu bank pembayar lain saat ini masih dalam tahap finalisasi untuk penyiapan infrastruktur.
Namun, Sulistyo menegaskan KSEI tidak akan melakukan penundaan lebih lama lagi. Seberapa pun bank pembayar yang siap, KSEI tetap akan memulainya terlebih dahulu. “Sementara yang lainnya nanti bisa menyusul,” sambung Sulistyo. Pernyataan itu sekaligus mempertegas kesediaan komitmen dua bank pembayar lain, yang saat ini baru mulai mengembangkan sistemnya. “Sebab, selama ini penerapannya memang masih terhambat dari kesiapan bank pembayar,”
kata Ananta Wiyogo, Direktur Utama KSEI, belum lama ini. Sebelumnya, rencana ini juga sudah dua kali mengalami penundaan, yakni di bulan Agustus dan Oktober 2010, dengan alasan belum siapnya infrastruktur dari pihak bank pembayar. Seperti diketahui, upaya ini merupakan langkah self regulatory organization (SRO) untuk menciptakan investor area yang lebih nyaman, aman, dan efisien. Dengan demikian, nantinya investor dengan leluasa
bisa mengontrol portofolio efeknya tanpa harus menunggu laporan dari perusahaan sekuritas yang bersangkutan. Selain itu, ini merupakan langkah pencegahan untuk meminimalisasi penyalahgunaan rekening nasabah. KSEI juga menyayangkan lemahnya komitmen yang dimiliki oleh perusahaan efek. “Mungkin hanya sekitar 60 persen sekuritas yang kooperatif dengan rencana pemisahan rekening efek tersebut,” tutup Sulistyo. ayi/E-1
KORAN JAKARTA
SOSOK BISNIS
®
Marciano Hersondrie Herman
KJ/WACHYU AP
Setiap pekerjaan pasti memiliki risiko. Namun, bila pekerjaan ini kita cintai, rasa lelah dan bosan tak akan mudah menghampiri.
B
bisnis investment banking dan penasihat keuangan tersebut saat berbincang-bincang dengan Koran Jakarta, baru-baru ini. Meski tak menjelaskan apa menariknya dunia pasar modal, binar matanya menyiratkan bahwa dia sosok yang menyukai tantangan. Tak heran jika belasan tahun berkarier di Danareksa, pria penggemar ikan bakar ini tampak masih betah, bahkan menikmatinya. “Usia saya baru 42 tahun, mungkin stamina saya masih tetap bertahan di dunia keuangan ini sampai belasan tahun lagi,” kata Marciano yang mengaku tidak menguasai keahlian lain selain dunia keuangan. Dia bercita-cita menjadikan Danareksa bukan hanya sebagai perusahaan sekuritas, tetapi juga sebagai perusahaan investasi yang bisa mewakili tugas-tugas pemerintah. Marciano sedih melihat pemerintah tidak bisa mengoptimalkan kesempatan dalam mengambil alih aset-aset potensial, seperti kasus divestasi saham di Newmont. Setuju Privatisasi Di luar kasus Newmont, Marciano juga memiliki pandangan yang berbeda dalam menyuarakan nasionalisme. Sebagian orang menilai memprivatisasi aset negara akan merugikan rakyat, namun dia justru menilai progam privatisasi BUMN memiliki banyak sisi positif. Terlepas dari tujuan dan kontroversi seputar program privatisasi, Marciano menyebutkan fakta peningkatan kinerja di sejumlah BUMN yang telah go public. Sebut saja privatisasi PT Perusahaan Gas Negara Tbk, PT Jasa Marga Tbk, dan PT Bukit Asam Tbk. “Privatisasi itu jangan hanya dinilai dari berapa besar dana yang didapat, tetapi dampaknya terhadap BUMN tersebut,” kata Marciano yang terlibat di hampir seluruh program privatisasi BUMN pascakrisis finansial 1997/1998. Privatisasi, terutama lewat upaya go public, dinilainya akan meningkatkan good corporate governance
di BUMN sekaligus akan meningkatkan pengawasan oleh masyarakat dan mengurangi intervensi dari sejumlah elite yang selama ini selalu menjadi momok bagi BUMN. Privatisasi BUMN juga bertujuan menambal APBN. Belajar di Chrysler Dia banyak mendapat pengalaman di bidang keuangan justru saat bekerja di perusahaan otomotif Chrysler. Marciano yang lahir di Tanjung Karang, Lampung, pada 26 Maret 1968 ini bekerja di Chrysler selama dua tahun. Dia menghabiskan masa kecilnya di kota tersebut sebelum pindah ke Bandung ketika memasuki sekolah menengah atas. Pendidikan tingginya diselesaikan di Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia pada 1993. Sama seperti temantemannya, sebelum lulus, Marciano telah mulai bekerja sebagai auditor di Kantor Akuntan Publik yang kini bernama Ernst & Young sejak tahun 1990. Kemudian, ia bekerja di Chrysler. Pria yang semasa kuliah aktif di organisasi ini mendapatkan kesempatan bekerja di Detroit, Michigan, Amerika Serikat, pada 1992-1993. Di perusahaan pabrikan mobil ini, Marciano ditempatkan di bidang keuangan internasional sebagai analis keuangan internasional. Di sini, dia banyak belajar ilmu keuangan karena ketika itu Chrysler tengah melakukan reorganisasi dan melakukan pelatihan besarbesaran bagi karyawannya. “Di sinilah sebenarnya saya banyak mendapatkan ilmu dalam dunia keuangan,” ujar Marciano. Setelah visanya yang hanya berumur dua tahun habis, Marciano kembali ke Indonesia dengan alasan nasionalime dan rindu kampung halaman. Padahal, ketika itu dia sebenarnya punya kesempatan mendapatkan green card guna menetap di negeri Paman Sam itu. Kembali ke Tanah Air, Marciano bergabung dengan kantor lamanya yang dulu masih bernama Arthur Young. Dua tahun di tempat tersebut, Marciano ditawari penugasan di Melbourne, Australia. Namun, tawaran ini ditolaknya karena pada saat yang sama datang kesempatan dari Danareksa. Di perusahaan pemerintah inilah Marciano akhirnya banyak terlibat dalam sejumlah upaya restrukturisasi dan privatisasi BUMN. Kebetulan setahun setelah masuk di Danareksa, krisis moneter 1997 melanda Indonesia dan
11
LAKON BERITA
Cinta Telah Mengikatnya ekerja di industri keuangan yang diimpikannya sejak masih kuliah membuat Marciano Hersondrie Herman tidak pernah bosan menjalaninya. Tak terasa, Direktur Utama PT Danareksa Sekuritas ini telah bekerja di lingkungan keuangan sekitar 17 tahun. “Sejak kuliah saya memang sudah tertarik dengan dunia keuangan, khususnya pasar modal,” kata pria yang memulai kariernya di Danareksa di
Sabtu 23 OKTOBER 2010
HALIM ALAMSYAH
Tak Ingin Perang Kurs BIODATA Nama: Marciano Hersondrie Herman Tempat, tanggal lahir: Tanjungkarang, 26 Maret 1968 Pendidikan/sertifikasi: ❖ Sarjana Ekonomi, Akuntansi, Universitas Indonesia, 1993 ❖ Izin Wakil Penjamin Emisi Efek (WPPE), 2005 Karier: ❖ Direktur Utama PT Danareksa Sekuritas, 2010-sekarang ❖ Direktur Investment Banking PT Danareksa Sekuritas, 2007-2010 ❖ Director-Group Head Investment Banking PT Danareksa Sekuritas, 20032007 ❖ Associate Director Investment Banking PT Danareksa Sekuritas, 20012003 ❖ Senior Associate, Investment Banking PT Danareksa Sekuritas, 19992001 ❖ Associate Investment Banking PT Danareksa Sekuritas,1996-1999 ❖ Supervisor, Ernst & Young International, 1994-1996 ❖ Financial Analyst, Chrysler Corp, Michigan, USA, 19921993 ❖ Supervisor Ernst & Young International, 1990-1992 Aktivitas: ❖ Ketua Departemen Penjaminan, Asosiasi Penjamin Emisi Indonesia ❖ Anggota Wakil Penjamin Emisi Efek
PERANG nilai tukar mata uang (currency war) saat ini menjalar di antara negara-negara maju. Jika benar, perang tersebu berdampak tidak menguntungkan bagi negara berkembang. “Kita tentu saja menginginkan jangan sampai terjadi, BI saya kira tidak ingin terjadi ‘currency war’, karena tidak menguntungkan bagi negara manapun,” kata Deputi Gubernur Bank Indonesia (BI) Halim Alamsyah. Menurut dia, permasalahan ini tidak bisa diselesaikan secara sendiri-sendiri dan tiap-tiap negara perlu melakukan dialog serta penyamaan sikap dengan negara lain. “Permasalahan yang kita hadapi KJ/M FACHRI sekarang tidak bisa diselesaikan satu per satu negara. Jadi barang kali Indonesia perlu bersama negara berkembang lain menyatukan langkah dan sikap agar jangan sampai melakukan perang nilai tukar,” ujarnya. Menurut dia, seluruh Asia perlu bersama menyikapi permasalahan yang bermula dari keengganan China untuk memperkuat Yuan, apalagi keseluruhan Asia saat ini menghadapi situasi sama yaitu masuknya aliran modal masuk (capital inflow). “Tidak bisa diselesaikan satu persatu negara. Karena masalahnya Asia secara keseluruhan menghadapi guncangan atau shock yang sama, masuknya capital inflow. Jadi harus dihadapi bersama,” ujar Halim. Menurut Halim, BI akan tetap menjaga pengetatan likuiditas untuk menstabilkan sistem keuangan dan menjaga momentum pertumbuhan ekonomi dalam mengantisipasi derasnya aliran modal (capital inflow) masuk ke Indonesia. “Jadi tema yang kita ambil dari kebijakan moneter dan perbankan adalah mengendalikan likuiditas agar tidak terlalu berlebih,” ujarnya Menurut dia, upaya yang dilakukan BI adalah melakukan intervensi terhadap rupiah karena masuknya aliran modal ke Indonesia dapat menyebabkan nilai tukar kurs rupiah menjadi terlalu kuat. Ant/E-8
KUSTANTINAH menjadikan Danareksa sebagai salah satu perusahaan pemerintah yang bertanggung jawab atas penyehatan di sejumlah BUMN. Salah satu keterlibatan Marciano adalah dalam proses crossownership antara PT Telkom Tbk dan PT Indosat Tbk. Ketika itu, Indosat yang bisnisnya di Sambungan Langsung Internasional (SLI) mulai menurun sehingga memutuskan untuk terjun ke bisnis seluler dan menguasai mayoritas kepemilikan saham di Satelindo. Dipercaya menangani sejumlah aksi restrukturisasi dan upaya privatisasi perusahaan pemerintah dan swasta selama bertahun-tahun, Marciano akhirnya ditugasi menjadi direktur utama di anak usaha Danareksa, PT Danareksa Sekuritas, sejak Januari 2010. Ayah dua anak ini bisa dikatakan telah menapaki tangga kesuksesan sebagai profesional di bidang keuangan. Kesuksesan ini bisa dicapai karena dia menekuni pekerjaan yang diimpikannya karena cintanya tak pernah luntur. nse/E-7
Sesuai Standar KASUS penolakan produk makanan instan Indonesia di Taiwan telah menambah kesibukan Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Kustantinah. Beragam pertanyaan mengenai bahaya atau tidaknya mi instan deras mengalir ke instansinya. BPOM juga dituntut pertanggungjawabannya oleh masyarakat Indonesia. Tak heran jika Kustantinah sampai diundang KJ/YUDHISTIRA SATRIA Rapat Dengar Pendapat dengan Komisi IX DPR. Sebab, wakil rakyat juga mengkhawatirkan jangan-jangan makanan awetan yang beredar di Indonesia bahaya dikonsumsi oleh masyarakat. Padahal, kabar itu tidak benar. Kustantinah meyakinkan bahwa mi instan yang beredar tersebut aman karena sudah sesuai dengan standar yang diberlakukan di Indonesia, bahkan di Singapura, Malaysia, dan Brunei Darussalam. Perempuan berambut sebahu yang sebelum menjadi Kepala BPOM telah menjabat sebagai Direktur Jenderal Bina Kefarmasian dan Alat Kesehatan ini meyakinkan bahwa mi instan tidak berbahaya dikonsumsi. Harapannya, masyarakat tidak berlebihan merespons kehebohan mi instan di Taiwan tersebut. Pasalnya, penetapan suatu regulasi dan persyaratan keamanan, mutu, dan gizi produk pangan olahan di Indonesia telah mengacu pada persyaratan internasional CAC (Codex Alimentarius Commission) serta berdasarkan kajian risiko. dari berbagai sumber/ani/E-7
EKSPOSIANA
PENGHARGAAN PELANGGAN I Group Head Strategic Marketing PT Indosat Tbk, Fuad Fachroeddin (kedua dari kanan) menyerahkan penghargaan kepada para pemenang Indosat Square Award 2010 di Jakarta, Rabu (20/10). Indosat Square Award merupakan program kerja sama Indosat dengan mitra, berupa pemberian benefit kepada pelanggan dalam bentuk promo atau besaran diskon khusus. KORAN JAKARTA/M FACHRI
LOMBA DESAIN I Brand Manager Djarum Black, Raymond Portier (kiri) menyerahkan buku Turn your Lights On saat acara Djarum Black Innovation Award Representative 2010 kepada Ketua Umum Aliansi Jurnalistik Indonesia, Nezar Patria (tengah) di Jakarta, Sabtu (16/10). Kompetisi Black Innovation Awards ini melombakan desain alat-alat hasil dari pengembangan ide kreatif, sehingga memunculkan alat baru yang lebih kreatif. KORAN JAKARTA/YUDHISTIRA SATRIA
PT. KERETA API INDONESIA (PERSERO) mensosialisasikan implementasi System Application and Product in Data Processing (SAP) sebagai perangkat lunak Enterprise Resource Planning (ERP), yang dinamakan dengan RAIL STAR di Auditorium Kantor Pusat Bandung, Rabu (20/10) lalu. Acara ini dibuka oleh Direktur Personalia dan Umum, Joko Margono (kiri depan) didampingi EVP Sistem Informasi, M. Kuncoro Wibowo (kanan depan). RAIL akronim dari Reliability, Accountability, Integrity and Leading. Sedangkan STAR merupakan simbol cita-cita PT. KAI menjadi perusahaan berkelas dunia. Implementasi SAP adalah komponen strategis PT. KAI sejalan dengan meningkatnya kebutuhan operasional akan sistem pelaporan yang akurat, terpercaya, tepat guna dan tepat waktu. Sistem ini dijadwalkan Go Live and Support awal Januari 2011 mendatang. LAYANAN INFORMASI KA
DOWNLOAD APLIKASI MELALUI HP BLACKBERRY DAN JAVA KETIK KABILA KIRIM KE 9333
HOME : 121 MOBILE PHONE : 021-121
12
DATA EFEK & ASURANSI
Sabtu 23 OKTOBER 2010
KORAN JAKARTA
PERDAGANGAN SAHAM DAN OBLIGASI DI BURSA EFEK INDONESIA 22 OKTOBER 2010 SAHAM INDEKS LQ-45 Kode AALI
Nama Saham
SAHAM UNTUNG TERBESAR Naik/Turun Penutupan (Rp)
Tertinggi Terendah
Astra Agro Lestari Tbk
Kode BTEK
Nama Saham
Penutupan
Naik/Turun (%)
580
24,73
Bumi Teknokultura Unggul Tbk
24.400
24.200
100
24.300
ADRO Adaro Energy Tbk.
2.300
2.125
125
2.250
CEKA Cahaya Kalbar Tbk
ANTM Aneka Tambang (Persero) Tbk
2.600
2.475
75
2.575
MICE
56.400
56.000
0
56.150
275
250
-15
255
Vol
Nilai
INDONESIA BOND PRICING AGENCY (IBPA) - IGSYC
Frek
INDONESIA GOVERNMENT SECURITIES YIELD CURVE 45.465.500
24.523.795.000
2.014
1.480
23,33
2.000
2.830.000
4
530
13,98
21.255.000
10.876.480.000
1.201
181
12,42
1.000
181.000
1
12.300
10,81
1.961.000
24.007.375.000
861
7.500
10,29
500
3.750.000
1
245
8,89
3.237.000
780.552.500
122
Multi Indocitra Tbk
OMRE Indonesia Prima Property Tbk
ASII
Astra International Tbk
ASRI
Alam Sutera Realty Tbk.
BBCA
Bank Central Asia Tbk
6.900
6.800
50
6.850
INDS
BBNI
Bank Negara Indonesia Tbk
3.900
3.850
0
3.875
ETWA Eterindo Wahanatama Tbk
BBRI
Bank Rakyat Indonesia Tbk
10.850
10.650
150
10.850
115
8,49
11.000
1.265.000
3
BBTN
Bank Tabungan Negara (Perse
1.990
1.970
-10
1.970
HRUM Harum Energy Tbk.
5.750
8,49
39.771.500
223.556.250.000
1.995
6.300
6.100
250
6.300
INDR
Indo-Rama Synthetics Tbk.
1.080
8
89.500
93.600.000
9
113
110
-1
111
MLPL
Multipolar Tbk
205
7,33
97.254.500
19.392.471.000
1.569
6.850
6.700
50
6.850
6.600
7,32
2.979.000
19.410.225.000
791
BDMN Bank Danamon Tbk
MYOR Mayora Indah Tbk Indospring Tbk
AHAP Asuransi Harta Aman P Tbk
BIPI
Benakat Petroleum Energy Tb
BMRI
Bank Mandiri (Persero) Tbk
BMTR
Global Mediacom Tbk
510
485
-20
490
FISH
FKS Multi Agro Tbk
BNBR
Bakrie & Brothers Tbk
57
55
-1
56
ITMG
Indo Tambangraya Megah Tbk
BRPT
Barito Pacific Tbk
1.300
1.270
10
1.290
BTEL
Bakrie Telecom Tbk
AMFG Asahimas Flat Glass Tbk
900
7,14
5.000
4.500.000
1
49.500
6,45
2.395.000
117.715.500.000
706
250
6,38
85.287.500
20.719.675.000
430
BSDE
Bumi Serpong Damai Tbk
890
850
20
880
ADRO Adaro Energy Tbk.
2.250
5,88
149.841.000
330.782.775.000
2.608
BTEL
Bakrie Telecom Tbk
250
230
15
250
KKGI
1.000
5,26
118.000
123.170.000
21
BUMI
Bumi Resources Tbk
2.375
2.300
0
2.350
62
5,08
152.000
8.999.000
6
83
79
-1
80
JSMR
Jasa Marga (Persero) Tbk
3.750
4,9
19.236.000
71.508.200.000
829
1.060
20
1.090
TSPC
Tempo Scan Pacific Tbk
1.790
4,68
17.784.000
30.883.650.000
692
360
350
0
355
168
-5
169
124
-4
124
47.000
-650
47.150
4.700
-125
4.725
DOID
Delta Dunia Makmur Tbk
ELSA
Elnusa Tbk
ELTY
Bakrieland Development Tbk
175
ENRG
Energi Mega Persada Tbk
129 48.500 4.850
INCO
International Nickel Indone
GTBO Garda Tujuh Buana Tbk
1.100
DEWA Darma Henwa Tbk
GGRM Gudang Garam Tbk
Resource Alam Indonesia Tbk
9,5 YIELD
9 8,5
8 7,5
7
6,5 6
SAHAM RUGI TERBESAR Kode
Nama Saham
Penutupan
Naik/Turun (%)
Vol
Nilai
Frek
INDF
Indofood Sukses Makmur Tbk
4.975
4.900
-50
4.925
JPRS
Jaya Pari Steel Tbk
850
-15
84.105.500
77.677.835.000
4.075
INDY
Indika Energy Tbk
3.425
3.300
75
3.425
IDKM Indosiar Karya Media Tbk
670
-6,94
6.139.500
4.252.925.000
388
INTP
Indocement Tunggal Prakasa
18.150
18.050
50
18.100
GDST Gunawan Dianjaya Steel Tbk.
183
-6,63
67.248.500
12.688.979.500
1.669
ISAT
Indosat Tbk
SDRA Bank Himpunan Saudara 1906 Tbk
315
-5,97
9.541.000
3.083.300.000
354
ITMG
Indo Tambangraya Megah Tbk
ASRI
Alam Sutera Realty Tbk.
255
-5,56
128.468.000
33.461.715.000
1.010
JSMR
3.900
-5,45
17.489.000
69.274.787.500
1.102
390
-4,88
158.000
62.385.000
37
5,5 0
5
10
15
20
21 OKTOBER
25
30
22 OKTOBER
Tenor
22 Oktober
21 Oktober
0,1 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30
6,5010% 5,9302% 6,0308% 6,2396% 6,4134% 6,5508% 6,6720% 6,7911% 6,9134% 7,0391% 7,1660% 7,2910% 7,4117% 7,5260% 7,6327% 7,7308% 7,8202% 7,9009% 7,9731% 8,0374% 8,0943% 8,1445% 8,1884% 8,2268% 8,2602% 8,2893% 8,3144% 8,3361% 8,3548% 8,3709% 8,3847%
6,4959% 5,9826% 6,0597% 6,2460% 6,4105% 6,5469% 6,6704% 6,7922% 6,9165% 7,0432% 7,1700% 7,2943% 7,4136% 7,5261% 7,6306% 7,7265% 7,8135% 7,8919% 7,9618% 8,0239% 8,0787% 8,1268% 8,1689% 8,2056% 8,2375% 8,2650% 8,2889% 8,3094% 8,3270% 8,3422% 8,3551%
6.050
5.950
50
6.050
50.100
46.800
3.000
49.500
Jasa Marga (Persero) Tbk
3.775
3.575
175
3.750
MEDC Medco Energi International Tbk
KLBF
Kalbe Farma Tbk
2.650
2.575
-50
2.600
KBLV
LPKR
Lippo Karawaci Tbk
INAI
Indal Aluminium Industry Tbk
320
-4,48
632.000
204.725.000
50
4,65
FR0027
112,1500
6,4302
9,5000%
LSIP
PP London Sumatra Indonesia
ADES
Akasha Wira International Tbk
2.150
-4,44
1.461.000
3.296.912.500
294
10,07
FR0031
127,2000
7,1602
11,0000%
First Media Tbk.
640
620
0
640
11.000
10.850
100
10.950
MEDC Medco Energi International
4.125
3.875
-225
3.900
SRSN Indo Acidatama Tbk
PGAS
Perusahaan Gas Negara Tbk
4.075
4.000
-50
4.025
SMRA Summarecon Agung Tbk
PTBA
Tambang Batubara Bukit Asam
20.150
19.750
50
20.100
LPLI
Star Pacific Tbk
2.450
2.375
0
2.400
BISI
BISI International Tbk Lippo Cikarang Tbk
SMCB Holcim Indonesia Tbk
372.768.500
136
14,91
FR0040
128,7003
7,7223
11,0000%
7.809.500
8.769.735.000
229
19,83
FR0052
123,4000
8,1054
10,5000%
230
-4,17
182.500
42.855.000
36
27,75
FR0050
123,0529
8,3504
10,5000%
2.325
-4,12
2.745.500
6.537.850.000
305
0
9.800
LPCK
480
-4
132.500
63.722.500
28
3.025
-100
3.050
BMTR Global Mediacom Tbk
490
-3,92
9.388.000
4.655.587.500
248
TLKM
Telekomunikasi Indonesia Tb
9.100
8.900
0
9.000
PYFA
Pyridam Farma Tbk
127
-3,79
264.000
33.925.500
28
BLTA
Berlian Laju Tanker Tbk
385
-3,75
101.869.000
39.717.460.000
1.447
390
-3,7
514.500
201.395.000
58
3.275
-3,68
6.578.000
21.847.650.000
1.084
530
-3,64
142.500
75.975.000
13
Penutupan
Prb (Nominal)
169
-5
493.878.500
84.122.375.000
3.054
94
87
2
89
415
395
-10
400
UNTR UNVR
United Tractors Tbk
20.900
20.500
300
20.800
JPFA
Japfa Comfeed Indonesia Tbk
Unilever Indonesia Tbk
17.500
17.300
-100
17.350
INRU
Toba Pulp Lestari Tbk.
TOP VOLUME BROKER Kode
Nama
BTON Betonjaya Manunggal Tbk
Kontak IBPA: Departemen Pemasaran & Layanan ; E-mail: enquiries@ibpa.co.id ; Telepon: 021 515 1569 ; Faks: 021 515 1520 ; Website: www.ibpa.co.id Informasi yang disajikan oleh IBPA dalam dokumen ini hanya dapat digunakan untuk kepentingan penerima saja. Informasi dalam dokumen ini didasarkan pada sumber‐sumber data yang dapat dipercaya yang tersedia hingga batas waktu pengumpulan data yang ditetapkan oleh IBPA. Dokumen ini dimaksudkan semata‐mata hanya untuk tujuan penyediaan informasi nilai imbal hasil (yield) dan kurva imbal hasil (yield curve) Surat Utang Negara (SUN), serta data harga pasar wajar SUN seri benchmark, dan bukan merupakan rekomendasi, penawaran, saran ataupun pendapat dari IBPA untuk membeli, menjual, atau menyimpan Efek tertentu, atau bukan untuk mengesahkan dokumen, pajak, akuntansi, atau bukan merupakan saran investasi, atau bukan sebagai layanan yang menjanjikan keuntungan tertentu, atau kesesuaian dari Efek apapun atau investasi lainnya. IBPA, termasuk direksi, karyawan dan agen resmi IBPA, tidak bertanggung jawab atas kerugian yang timbul dari segala bentuk penggunaan informasi yang terdapat di dalam dokumen ini oleh penerima informasi dan akan membebaskan IBPA dari tuntutan atau upaya hukum apapun yang diakibatkannya.
SAHAM VOLUME TERBESAR Volume
Nilai
Frek
Kode ELTY
Nama Saham Bakrieland Development Tbk
Vol
Nilai
Frek
ID
Anugerah Securindo Indah
896.642.000
73.213.531.000
1.809
YP
Etrading Securities
809.125.500
347.834.322.500
26.326
TRUB Truba Alam Manunggal E. Tbk
89
2
456.300.000
41.317.541.000
3.449
DR
Osk Nusadana Securities
565.495.500
279.591.149.000
8.091
UNSP Bakrie Sumatra Plantations Tb
400
-10
321.133.500
130.839.817.500
2.881
YU
CIMB Securities Indonesia
522.777.500
1.421.555.674.500
7.086
KIJA
Kawasan Industri Jababeka Tbk
138
-2
241.948.000
33.610.720.500
1.562
CP
Valbury Asia Securities
479.113.500
192.145.731.500
6.854
NIKL
Pelat Timah Nusantara Tbk.
435
15
240.956.000
104.675.832.500
7.292
PD
Indo Premier Securities
430.980.500
236.934.004.500
17.317
124
-4
206.290.000
26.014.906.500
1.212
2.250
125
149.841.000
330.782.775.000
2.608
1
Obligasi Negara Th. 2003 Seri FR0022
22-Oct-10
27-Oct-10
0,9
56
-1
132.598.000
7.442.343.000
560
2
Obligasi Negara Th. 2003 Seri FR0023
22-Oct-10
27-Oct-10
2,15
ENRG Energi Mega Persada Tbk ADRO Adaro Energy Tbk.
YJ
Lautandhana Securindo
388.561.500
188.985.038.000
4.590
SM
Millenium DaNatama Sekuritas
361.935.000
121.394.702.000
786
BNBR
Bakrie & Brothers Tbk
Kupon (%)
5.582.500
9.750
Truba Alam Manunggal E. Tbk
YTM (%)
-4,35
3.150
Bakrie Sumatra Plantations
Fair Price (%)
-4,35
10.000
UNSP
Seri
66
Timah (Persero) Tbk.
TRUB
Tenor
1.100
TINS
SMGR Semen Gresik (Persero) Tbk
BENCHMARK SUN
FZ
Waterfront Securities Ind.
318.843.000
189.078.484.500
4.695
MIRA
Mitra International Resources
220
0
128.967.500
27.739.890.000
1.754
LG
Trimegah Securities Tbk.
305.021.000
233.195.559.000
6.028
ASRI
Alam Sutera Realty Tbk.
255
-15
128.468.000
33.461.715.000
1.010
KI
Ciptadana Securities
299.022.520
222.901.551.500
4.129
ANTM Aneka Tambang (Persero) Tbk
2.575
75
118.686.500
303.271.687.500
4.213
NI
BNI Securities
280.166.000
150.703.378.000
8.933
DEWA Darma Henwa Tbk
80
-1
109.852.500
8.979.044.000
659
VOLUME TRANSAKSI TERBESAR OBLIGASI NEGARA No.
Nama Obligasi
Tgl Lelang
Tgl Peny.
Volume
Nilai
(Rp Mil)
(Rp Mil)
105,700
100
105,7000
5,2983
12
109,900
20
21,9800
5,9812
11
TTM
Harga
Yield
Kupon
3
Obligasi Negara Th. 2004 Seri FR0025
22-Oct-10
27-Oct-10
0,98
103,950
11
11,4345
5,7380
10
4
Obligasi Negara Th. 2004 Seri FR0026
22-Oct-10
27-Oct-10
3,98
115,910
22
25,5002
6,3943
11 9,5
5
Obligasi Negara Th. 2005 Seri FR0027
22-Oct-10
27-Oct-10
4,65
112,300
33,6
37,7328
6,3879
6
Obligasi Negara Th.2005 Seri FR0031
22-Oct-10
26-Oct-10
10,07
127,200
14,77
18,7874
0,0000
11
7
Obligasi Negara Th. 2005 Seri FR0032
22-Oct-10
25-Oct-10
7,73
134,435
50
67,2173
8,7600
15
KK
Phillip Securities Indonesia
263.662.000
180.575.363.000
7.736
LPKR
Lippo Karawaci Tbk
640
0
103.213.500
65.028.345.000
1.381
OD
Danareksa Sekuritas
253.607.500
336.841.128.500
7.474
BLTA
Berlian Laju Tanker Tbk
385
-15
101.869.000
39.717.460.000
1.447
CC
Mandiri Sekuritas
249.864.000
230.344.783.500
4.279
MLPL Multipolar Tbk
205
14
97.254.500
19.392.471.000
1.569
8
Obligasi Negara Th.2006 Seri FR0033
21-Oct-10
25-Oct-10
2,4
114,250
2,1
2,3993
0,0000
12,5
ZP
Kim Eng Securities
249.442.000
417.289.562.000
6.113
BTEL
Bakrie Telecom Tbk
250
15
85.287.500
20.719.675.000
430
9
Obligasi Negara Th.2006 Seri FR0034
21-Oct-10
25-Oct-10
10,65
141,800
30
42,5400
7,1260
12,8
CS
Credit Suisse Securities Ind
239.289.472
540.514.521.100
5.410
JPRS
Jaya Pari Steel Tbk
850
-150
84.105.500
77.677.835.000
4.075
LS
Reliance Securities
198.366.000
129.517.806.500
4.651
TRAM Trada Maritime Tbk
610
0
82.292.000
50.743.495.000
242
DX
Bahana Securities
195.098.500
273.895.695.000
3.605
KARK
Dayaindo Resources Internatio
59
-2
76.212.000
4.476.364.500
1.007
HD
HD Capital Tbk
185.792.500
103.674.391.000
2.481
CNKO
Exploitasi Energi Indonesia T
160
3
75.268.000
12.246.413.000
1.140
TOP NILAI BROKER Kode
Nama
SAHAM NILAI TERBESAR Volume
Nilai
Frek
Kode
Nama Saham
Penutupan
Prb (Nominal)
Vol
Nilai
Frek
YU
Cimb Securities Indonesia
522.777.500
1.421.555.674.500
7.086
ADRO Adaro Energy Tbk.
2.250
125
149.841.000
330.782.775.000
2.608
CS
Credit Suisse Securities Ind
239.289.472
540.514.521.100
5.410
ANTM Aneka Tambang (Persero) Tbk
2.575
75
118.686.500
303.271.687.500
4.213
KZ
CLSA Indonesia
140.382.500
497.642.275.500
3.072
HRUM Harum Energy Tbk.
5.750
450
39.771.500
223.556.250.000
1.995
RX
Macquarie CApital Sec. Ind.
126.571.502
435.812.126.206
2.837
TLKM Telekomunikasi Indonesia Tbk
9.000
0
22.383.000
201.064.450.000
1.403
ZP
Kim Eng Securities
249.442.000
417.289.562.000
6.113
TINS
Timah (Persero) Tbk.
3.050
-100
46.300.000
142.375.500.000
2.165
AK
UBS Securities Indonesia
160.979.000
382.159.170.500
2.402
BUMI Bumi Resources Tbk
2.350
0
57.858.500
135.300.287.500
1.076
10
Obligasi Negara Th. 2006 Seri FR0036
21-Oct-10
25-Oct-10
8,9
128,300
30
38,4900
0,0000
11,5
11
Obligasi Negara Th. 2006 Seri FR0038
22-Oct-10
26-Oct-10
7,82
127,000
10
12,7000
7,0403
11,6
12
Obligasi Negara Th. 2006 Seri FR0040
22-Oct-10
27-Oct-10
14,91
128,060
30
38,4180
7,7819
11
13
Obligasi Negara Th. 2007 Seri FR0042
22-Oct-10
27-Oct-10
16,74
120,650
2,3
2,7750
0,0000
10,25
14
Obligasi Negara Th. 2007 Seri FR0044
22-Oct-10
26-Oct-10
13,91
119,500
0,27
0,3227
7,6888
10
15
Obligasi Negara Th. 2007 Seri FR0045
22-Oct-10
26-Oct-10
26,58
115,150
10
11,5150
8,3246
9,75 10
16
Obligasi Negara Th. 2007 Seri FR0047
22-Oct-10
26-Oct-10
17,33
117,500
15
17,6250
8,1178
17
Obligasi Negara RI Seri FR0049
21-Oct-10
26-Oct-10
2,9
106,250
0,1
0,1063
6,5820
9
18
Obligasi Negara RI Seri FR0050
22-Oct-10
27-Oct-10
27,75
123,200
10
12,3200
8,3390
10,5
19
Obligasi Negara RI Seri FR0052
22-Oct-10
26-Oct-10
19,83
123,350
10
12,3350
8,1000
10,5
20
Obligasi Negara RI Seri FR0053
22-Oct-10
26-Oct-10
10,73
107,030
10
10,7030
7,2911
8,25
YP
Etrading Securities
809.125.500
347.834.322.500
26.326
400
-10
321.133.500
130.839.817.500
2.881
21
Obligasi Negara RI Seri FR0054
22-Oct-10
26-Oct-10
20,74
114,050
30
34,2150
8,0887
9,5
OD
Danareksa Sekuritas
253.607.500
336.841.128.500
7.474
PGAS Perusahaan Gas Negara Tbk
4.025
-50
30.082.000
121.069.950.000
1.035
22
Obligasi Negara RI Seri FR0055
22-Oct-10
26-Oct-10
5,9
102,750
10
10,2750
6,7981
7,375
BK
J.P Morgan Securities Indonesia
49.500
3.000
2.395.000
117.715.500.000
706
DR
OSK Nusadana Securities
1.550
50
70.131.500
108.607.900.000
2.485
DX
Bahana Securities
DB
Deutsche Securities Indonesia
PD
UNSP Bakrie Sumatra Plantations Tb
88.111.000
320.505.765.500
3.144
ITMG
565.495.500
279.591.149.000
8.091
AKRA AKR Corporindo Tbk
Indo Tambangraya Megah Tbk
195.098.500
273.895.695.000
3.605
NIKL
Pelat Timah Nusantara Tbk.
435
15
240.956.000
104.675.832.500
7.292
69.001.500
237.150.397.500
1.705
ASII
Astra International Tbk
56.150
0
1.837.500
103.288.275.000
977
Indo Premier Securities
430.980.500
236.934.004.500
17.317
BBCA Bank Central Asia Tbk
6.850
50
14.915.000
102.603.325.000
625
23
Obligasi Negara RI Seri FR0056
22-Oct-10
25-Oct-10
15,91
105,230
30
31,5690
0,0000
8,375
24
Obligasi Pem. Th. 2002 Seri FR0017
22-Oct-10
27-Oct-10
1,23
108,660
30
32,5980
5,6700
13,15
25
Obligasi Pem. Th. 2002 Seri VR0020
20-Oct-10
22-Oct-10
4,51
100,005
351,85
351,8684
5,0000
6,63019
26
Obligasi Pem. Th. 2002 Seri VR0021
22-Oct-10
26-Oct-10
5,09
100,973
218,9
221,0295
5,0000
6,63341
LG
Trimegah Securities Tbk.
305.021.000
233.195.559.000
6.028
BMRI
Bank Mandiri (Persero) Tbk
6.850
50
14.800.500
100.446.375.000
812
27
Obligasi Negara Republik Indonesia Seri ORI003
22-Oct-10
25-Oct-10
0,89
102,000
0,1
0,1020
0,0000
9,4
CC
Mandiri Sekuritas
249.864.000
230.344.783.500
4.279
ICBP
Indofood CBP Sukses Makmur Tb
5.200
-150
18.923.000
99.696.675.000
777
28
Obligasi Negara Republik Indonesia Seri ORI004
22-Oct-10
26-Oct-10
1,39
103,800
0,3
0,3114
6,6080
9,5
3.425
75
26.534.000
89.184.475.000
873
29
Obligasi Negara Republik Indonesia Seri ORI005
22-Oct-10
26-Oct-10
2,9
110,700
0,3
0,3321
7,3682
11,45
169
-5
493.878.500
84.122.375.000
3.054 30
Obligasi Negara Republik Indonesia Seri ORI006
22-Oct-10
26-Oct-10
1,81
105,750
10
10,5750
5,9790
9,35
KI
Ciptadana Securities
299.022.520
222.901.551.500
4.129
INDY
Indika Energy Tbk
ML
Merrill Lynch Indonesia
107.543.400
212.452.405.000
3.053
ELTY
Bakrieland Development Tbk
AI
UOB Kay Hian Securities
162.548.500
196.151.785.500
3.358
BDMN Bank Danamon Tbk
6.300
250
13.086.000
80.709.425.000
590
CP
Valbury Asia Securities
479.113.500
192.145.731.500
6.854
PTBA
Tambang Batubara Bukit AsamTb
20.100
50
4.041.500
80.349.275.000
564
31
Obligasi Negara Republik Indonesia Seri ORI007
22-Oct-10
26-Oct-10
2,81
103,850
5
5,1925
6,4452
7,95
FZ
Waterfront Securities Ind.
318.843.000
189.078.484.500
4.695
JPRS
Jaya Pari Steel Tbk
850
-150
84.105.500
77.677.835.000
4.075
32
Surat Perbendaharaan Negara Seri SPN20110210
22-Oct-10
26-Oct-10
0,3
98,357
4,5
4,4260
5,7000
0
Penutupan
Prb (Nominal)
435
15
240.956.000
104.675.832.500
7.292
Yield
Kupon
Rating
2.575
75
118.686.500
303.271.687.500
4.213
Kode YP
Nama Etrading Securities
VOLUME TRANSAKSI TERBESAR OBLIGASI KORPORASI
SAHAM TERAKTIF
TOP BROKER TERAKTIF Volume
Nilai
809.125.500
347.834.322.500
Frek
Kode
26.326
NIKL
Nama Saham
ANTM Aneka Tambang (Persero) Tbk
Pelat Timah Nusantara Tbk.
Vol
Nilai
Frek No.
Nama Obligasi
Tgl Lelang
Tgl Peny.
TTM
Volume
Nilai
(Rp Mil)
(Rp Mil)
Harga
PD
Indo Premier Securities
430.980.500
236.934.004.500
17.317
NI
BNI Securities
280.166.000
150.703.378.000
8.933
JPRS
Jaya Pari Steel Tbk
850
-150
84.105.500
77.677.835.000
4.075
1
Obligasi Astra Sedaya Finance IX Tahun 2008 Seri F
22-Oct-10
26-Oct-10
0,87
103,150
3
3,0945
5,9068
10,3
idAA-
Truba Alam Manunggal E. Tbk
89
2
456.300.000
41.317.541.000
3.449
2
Bank BTN XII Tahun 2006
22-Oct-10
25-Oct-10
5,91
117,000
1
1,1700
0,0000
12,75
idAA-
Bakrieland Development Tbk
169
-5
493.878.500
84.122.375.000
3.054
3
Obligasi Ciliandra Perkasa II Tahun 2007
22-Oct-10
26-Oct-10
2,1
102,000
29
29,5800
0,0000
11,5
idA+
400
-10
321.133.500
130.839.817.500
2.881
4
Excelcom II Tahun 2007
22-Oct-10
26-Oct-10
1,51
102,800
2
2,0560
8,3447
10,35
idAA-
5
Federal International Finance IX Tahun 2009 Seri B
22-Oct-10
25-Oct-10
0,52
103,250
0,3
0,3098
0,0000
13,55
idAAidAA-
DR
Osk Nusadana Securities
565.495.500
279.591.149.000
8.091
TRUB
KK
Phillip Securities Indonesia
263.662.000
180.575.363.000
7.736
ELTY
OD
Danareksa Sekuritas
253.607.500
336.841.128.500
7.474
UNSP Bakrie Sumatra Plantations Tb
YU
CIMB Securities Indonesia
522.777.500
1.421.555.674.500
7.086
ADRO Adaro Energy Tbk.
2.250
125
149.841.000
330.782.775.000
2.608
CP
Valbury Asia Securities
479.113.500
192.145.731.500
6.854
AKRA AKR Corporindo Tbk
1.550
50
70.131.500
108.607.900.000
2.485
3.050
-100
46.300.000
142.375.500.000
2.165
6
Federal International Finance IX Tahun 2009 Seri C
22-Oct-10
25-Oct-10
1,52
109,000
2
2,1800
0,0000
14,6
580
115
45.465.500
24.523.795.000
2.014
7
Indofood Sukses Makmur IV Tahun 2007
22-Oct-10
26-Oct-10
1,56
102,930
5
5,1465
7,9846
10,0125
idAA
5.750
450
39.771.500
223.556.250.000
1.995
8
Indosat Syariah Ijarah Tahun 2005
22-Oct-10
22-Oct-10
0,66
100,000
0,6
0,6000
0,0000
0
idAA+(sy)
ZP
Kim Eng Securities
249.442.000
417.289.562.000
6.113
TINS
Timah (Persero) Tbk.
LG
Trimegah Securities Tbk.
305.021.000
233.195.559.000
6.028
BTEK
Bumi Teknokultura Unggul Tbk
CS
Credit Suisse Securities Ind
239.289.472
540.514.521.100
5.410
HRUM Harum Energy Tbk.
FZ
Waterfront Securities Ind.
318.843.000
189.078.484.500
4.695
MIRA Mitra International Resources
220
0
128.967.500
27.739.890.000
1.754
LS
Reliance Securities
198.366.000
129.517.806.500
4.651
GDST
183
-13
67.248.500
12.688.979.500
1.669
Indosat V Tahun 2007 Seri B
22-Oct-10
25-Oct-10
6,6
108,000
2
2,1600
0,0000
10,65
idAA+
YJ
Lautandhana Securindo
388.561.500
188.985.038.000
4.590
MLPL Multipolar Tbk
205
14
97.254.500
19.392.471.000
1.569
10
Obligasi Indosat VII Tahun 2009 Seri A
22-Oct-10
25-Oct-10
4,13
107,750
4
4,3100
9,0793
11,25
idAA+
GR
Panin Sekuritas Tbk.
181.004.000
127.437.547.000
4.315
KIJA
138
-2
241.948.000
33.610.720.500
1.562
11
Jasa Marga X Tahun 2002 Seri O
22-Oct-10
25-Oct-10
0,12
101,000
0,3
0,3030
0,0000
16,15
idAA
CC
Mandiri Sekuritas
249.864.000
230.344.783.500
4.279
CMNP Citra Marga Nushapala Persada
1.360
20
31.695.500
43.525.480.000
1.468
12
Obligasi Subordinasi Bank Mega Tahun 2007
22-Oct-10
25-Oct-10
7,24
102,500
60
61,5000
0,0000
11,5
A(idn)
KI
Ciptadana Securities
299.022.520
222.901.551.500
4.129
BLTA
Berlian Laju Tanker Tbk
385
-15
101.869.000
39.717.460.000
1.447
13
Obligasi Subordinasi II Bank NISP Th, 2008
22-Oct-10
25-Oct-10
7,39
109,000
1,5
1,6350
0,0000
11,1
idA+
DX
Bahana Securities
195.098.500
273.895.695.000
3.605
TLKM Telekomunikasi Indonesia Tbk
9.000
0
22.383.000
201.064.450.000
1.403 14
Obligasi Subordinasi III Bank OCBC NISP Tahun 2010
22-Oct-10
27-Oct-10
6,69
106,000
2
2,1200
10,1200
11,35
AA(idn)
15
Bank Panin II Tahun 2007 Seri B
22-Oct-10
22-Oct-10
1,66
99,750
4
3,9900
10,9113
10,75
AA(idn)
AI
Uob Kay Hian Securities
BK
J.P Morgan Securities Indonesia
Gunawan Dianjaya Steel Tbk.
Kawasan Industri Jababeka Tbk
162.548.500
196.151.785.500
3.358
LPKR
Lippo Karawaci Tbk
88.111.000
320.505.765.500
3.144
INCO
International Nickel Indonesi
640
0
103.213.500
65.028.345.000
1.381
4.725
-125
13.258.000
63.369.212.500
1.362
9
UNIT LINK PT AJ SEQUIS LIFE Unit Link
PT ASURANSI TAKAFUL KELUARGA 21-Oktober-10
22-Oktober-10
Unit Link
PT BNI LIFE INSURANCE 21-Oktober-10
22-Oktober-10
Unit Link
COMMONWEALTH LIFE 21-Oktober-10 22-Oktober-10
Takafulink Alia
Rp
1457,47
1458,22
B-Life Link Dana Stabil
Rp
1.496,58
1.498,54
Unit Link
21-Oktober-10
22-Oktober-10
Sequis Life Rupiah Equity Fund
Rp
20.591,55
20.555,71
Investra Balance Fund
Rp
1.941,44
1.941,05
Sequis Life Rupiah Managed Fund
Rp
2.400,53
2.398,60
Takafulink Istiqomah
Rp
1463,61
1463,76
B-Life Link Dana Selaras
Rp
1.554,42
1.553,17
Investra Balanced Progressive Fund
Rp
2.765,53
2.757,33
Sequis Life Rupiah Stable Fund
Rp
1.621,25
1.623,37
Takafulink Mizan - Syariah Investa Link
Rp
1775,08
1772,89
B-Life Link Dana Maxima
Rp
1.596,17
1.593,39
Investra Balanced Syariah
Rp
1.121,05
1.119,74
Sequis Life Rupiah Cash Fund
Rp
1.132,48
1.132,32
B-Life Link Dana Cemerlang
Rp
1.268,14
1.269,65
Investra Balanced Target Fund
Rp
1.083,58
1.079,38
155,38
155,34
B-Life Link Dana Kombinasi
Rp
1.279,71
1.274,89
Investra Bond Fund
Rp
2.025,61
2.026,52
B-Life Link Dana Aktif
Rp
1.304,70
1.296,42
Investra Equity Dynamic Fund
Rp
3.960,60
3.951,95
Investra Equity Fund
Rp
2.903,19
2.897,56
Investra Equity Income Fund
Rp
1.418,97
1.412,74
Investra Equity Infrastructure Fund
Rp
1.415,18
1.412,72
Investra Equity Syariah
Rp
1.455,13
1.443,15
Investra Money Market Fund
Rp
1.435,78
1.437,22
Commlink Aggressive Fund
Rp
1.946,54
1.940,88
Commlink Moderate Fund
Rp
1.607,03
1.604,35
Commlink Conservative Fund
Rp
1.246,46
1.246,52
Sequis Life US Dollar Stable Fund Rupiah Golden Fixed Income Fund
Rp
1.784,49
1.786,73
Rupiah Golden Equity Fund
Rp
2.838,36
2.832,76
Rupiah Golden Managed Fund
Rp
2.522,60
2.519,86
Syariah rupiah Balanced Fund
Rp
1.515,99
1.517,87
PT. ASURANSI JIWA MEGA LIFE Unit Link
21-Oktober-10
22-Oktober-10
Mega Link Agressive Fund
Rp
1347,59
1340,55
B-Life Spectra Link Dana Stabil Plus
Rp
1.366,58
1.368,37
Mega Link Balance Fund
Rp
1527,56
1523,21
B-Life Spectra Link DanaSelaras Plus
Rp
1.536,15
1.534,92
Mega Link Protected Fund
Rp
1435,28
1432,62
B-Life Spectra Link Dana Maxima Plus
Rp
1.850,36
1.847,14
1,1755
1,1758
B-Life Spectra Link Dana Secure USD
PT A.J. CENTRAL ASIA RAYA JS LINK JIWASRAYA Unit Link Unit Link
21-Oktober-10
22-Oktober-10
JS Balanced Fund
Rp
1521,92
1519,31
JS Equity Fund
Rp
1766,98
1762,49
JS Fixed Income Fund
Rp
1231,04
1231,40
21-Oktober-10
22-Oktober-10
B-Life Syariah Stabil
Rp
1.354,01
1.355,06
B-Life Syariah Berimbang
Rp
1.159,42
1.151,74
CARLink Pro-Fixed
Rp
1850,26
1849,81
B-Life Syariah Optimal
CARLink Pro-Mixed
Rp
2101,18
2105,24
B-Life Syariah Fixed Income
CARLink Pro-Save
Rp
1524,00
1523,74
B-Life Syariah Managed Fund
Rp
1.091,18
1.088,10
1291,47
B-Life Syariah Equity Fund
Rp
1.164,11
1.160,03
Century Pro-Fixed
Rp
1291,79
Rp Rp
1.495,25 1.332,95
1.494,07 1.333,10
* Untuk Harga Unit Produk Premi Tunggal menggunakan Harga Beli
®
EKONOMI INTERNASIONAL
®
Sabtu 23 OKTOBER 2010
Sektor Energi I Kanada Diminta Tolak Akuisisi Potash Corp
13
HARGA EMAS
Australia Setujui Proyek Gas
USD1.317/Toz
k
KORAN JAKARTA
3,04%
1.380
Energi ramah lingkungan diminati konsumen. Proyek gas batu bara itu ditaksir bernilai 29 miliar dollar AS. SYDNEY – Pemerintah Australia akhirnya mengesahkan dua proyek gas batu bara atau coal gas senilai puluhan miliaran dollar AS dengan syarat lingkungan cukup ketat. Ini semakin melapangkan jalan untuk ekspor jutaan ton energi ramah lingkungan ke negaranegara di kawasan Asia. Menteri Lingkungan Hidup Australia, Tony Burke, menyusun lebih dari 300 syarat utama melindungi sumber kekayaan ekologi, termasuk Great Barrier Reef, sebelum memberikan izin eksplorasi untuk proyek coal gas oleh BG Group dan joint venture Gladstone Liquefied Natural Gas (GLNG). “Setelah melakukan penilaian yang mencakup konsultasi publik dan keterangan para ahli,
proyek-proyek ini dapat berjalan dengan komitmen yang didasarkan pada undang-undang lingkungan hidup nasional,” papar Burke, di Sydney, Jumat (22/10). BG akan mengembangkan proyek Curtis LNG di Pulau Curtis. Sedangkan proyek GLNG merupakan joint venture antara beberapa perusahaan pertambangan, meliputi Santos (Australia), Petronas (Malaysia), dan Total (Prancis). Kedua proyek itu ditaksir bernilai 30 miliar dollar Australia atau setara dengan 29 miliar dollar AS. Santos mengungkapkan proyek GLNG diperkirakan akan menciptakan 5 ribu lapangan kerja selama proses konstruksi dan seribu orang ketika pabrik berfungsi. Pabrik baru ditargetkan memproduksi LNG sebesar
7,2 juta ton per tahun. Sementara BG Group memperkirakan produksi gas di Pulau Curtis 8,5 juta ton per tahun yang mulai beroperasi pada 2014. Perusahaan energi asal China, CNOOC, telah sepakat membeli 3,6 juta ton LNG dari pabrik BG di Curtis, sementara GLNG akan menjual 1,5 juta ton gas per tahun kepada Total dan 3,5 juta ton kepada Petronas. Perusahaan-perusahaan yang terkait dengan kedua proyek itu diminta membuat keputusan investasi akhir pada akhir tahun ini dalam proyek pembangunan pabrik dan terminal ekspor di Gladstone, pantai timur Australia, dekat dengan Great Barrier Reef. Perusahaan-perusahaan itu akan menggunakan teknologi modern untuk memproses gasgas yang terjebak di antara batu bara menjadi bentuk gas cair (LNG). Kemudian, gas tersebut didistribusikan ke luar negeri, khususnya di negara Asia. Pengesahan izin proyek
eksplorasi coal gas ini akan mendorong beberapa joint venture untuk melakukan hal serupa. Kerja sama antara Origin Energy dan ConocoPhillips serta Royal Dutch Shell dan PetroChina ditengarai ingin mengikuti jejak BG Group dan GLNG. Sayangnya, mereka belum mendapatkan pengesahan dari departemen lingkungan hidup di Australia. Chief Executive Santod David Knox berjanji perusahaannya akan berkomitmen mengimplementasikan rencana managemen lingkungan secara komprehensif. “Kami akan bekerja sama dengan masyarakat dan pemerintah untuk menjalankan proyek kami,” katanya. Kehilangan Pendapatan Perdana Menteri Saskatchewan Brad Wall menyatakan Pemerintah Kanada menolak akuisisi pabrik pupuk terbesar di dunia, Potash Corp, oleh perusahaan pertambangan asal Australia, BHP Billiton. Ini
kian mempersulit langkah BHP untuk mengakuisisi perusahaan pupuk itu. “Provinsi Saskatchewan tidak dapat mendukung upaya pengambilalihan oleh BHP Billiton,” kata Wall. “Menurut kami, rakyat Saskatchewan berhak atas pengaturan industri potassium, operasionalnya, dan pemasaran demi kepentingan Kanada dan Saskatchewan,” imbuhnya. Wall menambahkan, pemerintahannya akan kehilangan pendapatan dari royalti sebesar tiga miliar dollar AS dalam sepuluh tahun ke depan bila Potash Corp berhasil diakuisisi BHP. Sayangnya, semua keputusan tentang akuisisi itu akan bergantung pada keputusan pemerintah federal. Berdasarkan tradisi di negara itu, pemerintah provinsi hanya dapat memengaruhi keputusan pemerintah federal terkait masalah ini. Keputusan final ada di pemerintah pusat. mad/AFP/Rtr/E-3
» Reformasi Keuangan
Presiden » Korea Selatan, Lee MyungBak, berpidato sebelum membuka pertemuan menteri keuangan dan gubernur bank sentral G20, di Gyeongju, Jumat (22/10). Ia meminta anggota G20 untuk memperkuat kerja sama dalam reformasi keuangan. (Berita terkait halaman 1).
AFP/DONG-A ILBO
Kebijakan Moneter
ECB Pertahankan Suku Bunga Rendah WINA – Bank Sentral Eropa (ECB) tampaknya tidak mungkin menaikkan tingkat suku bunga pada saat ini. Namun, jumlah pinjaman di zona euro diharapkan tumbuh saat krisis ekonomi sudah berlalu di kawasan itu. Sinyal tersebut disampaikan Ewald Nowotny, anggota Dewan Gubernur ECB, di Wina, Jumat (22/10). “Tingkat suku bunga sebesar 1 persen saat ini termasuk sangat rendah. Level ini kami tentukan saat krisis dan belum bisa dinaikkan pada saat ini,” tutur Gubernur Bank Sentral Austria itu di hadapan para investor. Menurut Nowotny, karena ditentukan saat krisis, sifat dari kebijakan bunga rendah itu jelas temporer. Suku bunga, ungkapnya, akan dinaikkan dalam jangka panjang. “Daya
dapat memastikan bahwa itu akan dinaikkan secara gradual ketika krisis sudah berlalu,” tandasnya. Nowotny menerangkan bahwa krisis memiliki tiga faktor yang berbeda, yakni financial markets crisis, economic crisis, dan sovereign debt crisis. “Krisis finansial sudah berlalu karena kita sedang dalam proses penguatan. Krisis ekonomi juga telah mencapai bagian akhir, tapi krisis utang masih berlangsung dan sedang dalam kondisi puncak,” katanya. Berlalunya krisis finansial dan ekonomi terlihat dari hasil survei ECB yang memperlihatkan bahwa aliran kredit bagi usaha kecil dan menengah (UMK) mulai dipercepat. Kondisi ini menjadi sinyal bahwa sumber-sumber pendanaan untuk meningkatkan pereko-
« Tingkat suku bunga sebesar 1 persen saat ini termasuk sangat rendah.
»
Ewald Nowotny GUBERNUR BANK SENTRAL AUSTRIA
nomian kawasan itu mulai terbuka. Kredit merupakan darah bagi pertumbuhan ekonomi dan menjadi prasyarat penting bagi pencapaian proyeksi angka pertumbuhan zona euro sebesar 1,7 persen pada tahun ini. Hasil survei yang dirilis pada Jumat (22/10) itu menyatakan pemulihan ekonomi di 16 negara pengguna mata uang tunggal euro pada kuartal III-2010 ditopang oleh kucuran kredit perbankan. Kondisi ini sedikit
berbeda dengan hasil sigi lain yang dilakukan ECB pada awal September lalu yang memperlihatkan bahwa kucuran kredit pada sektor bisnis masih tertahan akibat melemahnya permintaan. “Kondisi finansial dari UKM secara keseluruhan telah meningkat di zona euro sepanjang periode Maret-September,” ungkap pernyataan ECB. Sedikitnya 5.312 perusahaan terlibat dalam survei ini. Menurut ECB, porsi UKM yang dilaporkan kesulitan mendapatkan pinjaman bank turun hampir separo, menjadi 24 persen dari 42 persen dalam survei periode sebelumnya. Sementara sekitar 12 persen perusahaan mengaku makin mudah mendapatkan kredit, naik dari temuan survei sebelumnya sebesar 10 persen.
Survei Bisnis Hasil survei lembaga riset ekonomi Ifo juga mengonfirmasikan adanya pemulihan krisis di kawasan Eropa, terutama di Jerman. Menurut hasil riset lembaga itu, indeks kepercayaan bisnis di Jerman pada Oktober naik menjadi 107,6 poin dari 106,8 poin pada September. Level kepercayaan tersebut tertinggi sejak Mei 2007. Temuan itu juga selaras dengan data kenaikan ekspor dan impor yang dirilis Pemerintah Jerman beberapa waktu lalu. Pengamat memperkirakan indeks itu turun menjadi 106,4 poin. “Tapi, perusahaan memberikan penilaian yang lebih positif terhadap situasi bisnis terkini, dan ekspektasi bisnis mereka juga meningkat,” ungkap Presiden Ifo, Hans-Werner Sinn. lha/AFP/Rtr/E-3
1.360 1.340
1.360
1.320
1.317
1.300 1.280 1.260
18 Oktober
20 Oktober
22 Oktober
Berpotensi Terus Menurun HARGA emas di Hong Kong ditutup pada harga 1.317,001.318,00 dollar AS per ons, Jumat (22/10), turun dari penutupan Kamis pada 1.345,00-1.346,00 dollar AS. Harga emas dibuka pada 1.326,00-1.327,00 dollar AS. Investor kembali memburu komoditas minyak setelah data perekonomian AS dan China cukup baik. Sumber: AFP
JELAJAH Dominasi Baidu Makin Kuat SAN FRANCISCO – Baidu Inc berhasil membukukan kinerja sangat cemerlang selama kuartal III-2010 menyusul peningkatan lalu lintas web dan pengguna Internet di China dalam beberapa tahun terakhir. Kenaikan pendapatan dan laba ini terjadi ketika rival utamanya, Google, memutuskan angkat kaki dari China sejak April lalu. Data Baidu yang dirilis Kamis (21/10) menyebutkan Baidu mengalami kenaikan laba bersih 112,4 persen menjadi 156,4 juta dollar AS atau 45 sen per saham, lebih tinggi dari ekspektasi analis sebesar 41 sen per lembarnya. Sebagai perbandingan, laba bersih mesin pencari Internet itu pada kuartal III-2009 hanya mencapai 72,2 juta dollar AS. Pendapatan Baidu juga ikut terdongkrak menjadi 337,2 juta dollar AS, lebih tinggi dari perolehan pada periode sama tahun lalu sebesar 187,3 juta dollar AS. Angka ini melebihi prediksi analis sebesar 333,3 juta dollar AS. Hasil ini kian membuat Baidu optimistis menatap masa depannya. Perusahaan asal China itu memproyeksikan pendapatan pada kuartal keempat berkisar 354,2 juta – 364,7 juta dollar AS, lebih tinggi dari target yang diharapkan analis sebesar 348,5 juta dollar AS. Saat ini, Baidu praktis menguasai 70 persen pasar mesin pencari di China. Bahkan, perusahaan itu kian agresif untuk meningkatkan pendapatan melalui diversifikasi bisnis menjadi e-commerce dan online video. Meski demikian, Baidu menghadapi persaingan sengit dari rival utamanya, Alibaba Group, perusahaan ecommerce terbesar di China. Bulan ini, Taobao, unit bisnis Alibaba Group, meluncurkan mesin pencari yang tak kalah tangguh, Etao, dan siap bersaing meramaikan kompetisi di pasar Internet China. Saat ini, pasar Internet China merupakan yang terbesar di dunia dengan 420 juta pengunjung web. Selama kuartal III, pasar mesin pencari di China tumbuh 59 persen menjadi 3,13 miliar yuan atau setara 471 juta dollar AS. Baidu menguasai 72,9 persen di antaranya. mad/Rtr/E-3
Daimler dan Hyundai Tambah Investasi di China BEIJING – Produsen otomotif Daimler (Jerman) dan Hyundai (Korsel) meningkatkan investasinya di China. Daimler berencana membenamkan investasi senilai 3 miliar euro atau sekitar 4,2 miliar dollar AS hingga 2015 untuk menggenjot produksi Mercedes-Benz di pasar otomotif terbesar dunia itu, sementara Hyundai telah membangun joint venture dengan Ziyang Nanun Automobile Co untuk memproduksi kendaraan niaga di China. Kerja sama itu bernilai 500 miliar won atau sekiar 440 juta dollar AS. Daimler juga bermaksud meningkatkan penjualan di pasar Asia menjadi 300 ribu unit per tahun dalam lima tahun mendatang. Pada tahun ini, penjualan Daimler di kawasan ini dipatok mencapai 120 ribu unit. “Tahun ini, kami awalnya berencana menjual 100 ribu unit. Target itu telah tercapai setelah kuartal III. Berdasarkan itu, target sebesar 300 ribu unit pada 2015 menjadi lebih realistis,” kata Global Chief Executive Daimler, Dieter Zetsche. Adapun Hyundai dan Nanjun akan membangun sejumlah pabrik untuk memproduksi mesin, bus, dan truk. Hyunda menargetkan penjualan sekitar 90 ribu kendaraan komersial pada 2011 kemudian meningkat menjadi 300.000 unit pada 2015. Sementara itu, produsen truk terbesar kedua di dunia, Volvo, kemarin, mengumumkan kenaikan laba operasionalnya sebesar 4,9 miliar kroner atau setara 422 juta dollar AS pada kuartal III-2010, lebih baik daripada perolehan pada periode sama tahun lalu yang merugi 3,3 miliar kroner. Hasil ini melebihi proyeksi analis sebesar 4,3 miliar kroner. Di Tokyo, Mitsubishi Motors berharap kerugiannya berkurang pada tahun fiskal sekarang menjadi 4,9 miliar yen atau 60 juta dollar AS setelah mencatat penjualan dan pendapatan yang solid. Sebelumnya, Mitsubishi memproyeksikan kerugian sekitar 9 miliar yen. mad/AFP/Rtr/E-3
Industri TI
PlayStation Masih Disukai Penggila “Game”
S
ebagai produsen game terkenal di dunia, Sony Computer Entertainment America (SCEA) ternyata masih mendapat sambutan cukup meriah. Terbukti, produk terbarunya, Move, masih banyak diminati konsumen. Move merupakan perangkat kontrol dengan sensor gerak pada konsol videogame PlayStation 3 (PS3). Sejak diluncurkan ke pasar pada September lalu, SCEA berhasil menjual lebih dari satu juta konsol PS3 di kawasan Amerika Utara dan Latin dalam waktu tak lebih dari 30 hari. Tentunya ini akan
menjadi catatan tersendiri dalam sejarah perkembangan raksasa game itu. “Permintaan ritel sesuai target untuk memenuhi proyeksi akhir tahun dan berharap penjualan akan tetap naik seiring dengan publikasi dan pengembangan produk baru kami terus berlanjut,” papar Chief Executive SCEA Jack Tretton, Jumat (22/10). Game dengan tambahan 15 Move rencananya diluncurkan pada tahun depan, mulai dari game olah raga dan tembak hingga teka-teki. Tujuannya adalah untuk memperbanyak pilihan kepada pengguna.
Dalam PS3 ini, Sony mengeluarkan sejumlah perangkat tambahan selain konsol itu sendiri. Perangkat itu meliputi alat kontrol Move utama, alat kontrol lebih kecil atau sub controller untuk navigasi karakter dalam game tembak, dan kamera (Eye). Dalam strategi penjualannya, Sony menjual perangkat-perangkat tersebut secara terpisah. Dengan menggunakan alat kendali Move, pengguna dapat melakukan gerakan-gerakan secara alami, di antaranya mengayun, menusuk, dan gerakan lainnya saat memainkan PS3. Ini akan menjadi keung-
gulan tersendiri bagi PS3. Konsol ini juga kian terintegrasi dengan jejaring social Facebook. Update firmware 3.50 yang dilakukan Sony ternyata memberikan keterbukaan koneksi antara PS3 dan Facebook secara lebih detail. Namun, PS3 sepertinya akan mendapatkan pesaing tangguh dengan mengadopsi teknologi game sensor gerak, yakni konsol Xbox 360 produksi Microsoft. Rencananya, perusahaan yang didirikan Bill Gates itu meluncurkan pesaing Move, Kinect, pada 4 November. Kinect untuk konsol Xbox 360 menggunakan kamera 3-D
dan dilengkapi dengan software yang mampu menangkap gestur pengguna. Dengan demikian, orang-orang dapat memainkan videogame dengan menggunakan gerakangerakan tubuh secara alami dan perintah lisan. Microsoft menyatakan, “Kinect for Xbox 360” akan dijual sekitar 149,99 dollar AS. Harga ini jauh lebih rendah ketimbang perangkat pendukung PS3 yang diperkirakan mencapai lebih dari 200 dollar AS. Dengan pengembangan tersebut, SCEA dan Microsoft sepertinya siap bersaing dengan Nintendo. mad/AFP/E-3
» Laba Ericsson
AFP/BERTIL ERICSON
»
CEO Ericsson, Hans Vestberg, mempresentasikan kinerja kuartal III-2010 perusahaan telekomunikasi asal Swedia itu, di Stockholm, Jumat (22/10). Ericsson melaporkan kenaikan laba bersih sebesar 553 juta dollar AS sepanjang Juli-September 2010.
14 Pinjaman
MAKRO - FINANSIAL
Sabtu 23 OKOBER 2010
%
Simpanan
Pinjaman
%
BNI Griya12bln
14,50
Taplus BNI 50-100jt
2,25
BNI Fleksi
12,00
Taplus Utama BNI 50-100jt
3,00
Mandiri KPR*
BNI Multiguna
15,00
BNI Deposito 1bln <100jt*
5,50
Mandiri KPR Multiguna*
BNI Cerdas
13,00
BNI Deposito 1bln 100jt-1M*
5,75
Mandiri KPM (Mobil Baru)*
BNI Oto
7,00
BNI Deposito 1bln USD*
1,25
* Berlaku efektif Agustus 2009
Mandiri KPM (Mobil Bekas)*
Sumber: Div. Kom Perusahaan BNI
Kredit Modal Kerja
%
Simpanan
Tabungan Rp 14.50 5jt-50jt 15.00
Tabungan USD ≥100
Deposito Rp 1 Bln 14.25 50 jt-100jt Deposito USD 1 Bln 17.25 <US$100 Ribu 13.50
Giro Rp 50jt-500jt
%
Pinjaman*
%
Simpanan**
%
5.25
KPR Ekspress Debt Baru
12,49
Tabungan BII Rupiah
3,00
0.50
KPR Ekspress Debt Lama
13,49
Tabungan Gold BII
3,00
5.25
KPR Maxima Debt Baru
15,49
KKP Intensifikasi Pangan
18,00
KPP Peternakan
18,00
0.25 1.50
Deposito Rupiah 1bln Deposito Dollar AS 1bln Deposito Euro
*Efektif 2 Agustus 2010
6,00 0,75 0,50
Pinjaman Pinjaman Modal Kerja Rp Pinjaman Modal Kerja USD KPM Kendaraan Baru 1th KPM Kendaraan Baru 2th KPM Kendaraan Baru 3th
%
KORAN JAKARTA
Simpanan
%
Pinjaman
%
Simpanan
3,50
Kredit Griya Mukti ≤50jt*
15,75 Tabungan Batara 5-50jt
2,75
9,00 Simas Gold ≥10jt
6,75
Kredit Swa Griya*
16,00 Giro Dollar USD
0,50
5,25
Kredit Griya Sembada*
Prima Perorangan 16,00 Batara 5-100jt*
4,50
0,15
KMK-Kontraktor*
Tabungan e’Batarapos 15,00 1jt-10jt*
3,00
2,75
Kredit Investasi*
15,00 Deposito USD 3bln
1,50
6,90 Rekening Koran USD >500 7,90 Deposito USD ≥10rb 6bln
Sumber:www.bii.co.id
Sumber: www.banksinarmas.com
* Berlaku efektif 23 Juni 2009 * Berlaku 25 Agustus 2009
Sulit Andalkan Konsumsi Negara
» Penyaluran Kredit
Salah satu masalah utama kelambanan belanja negara adalah pengadaan lahan.
ANTARA/NYOMAN BUDHIANA
»
Direktur Retail dan SME Banking PT Bank Mutiara Tbk, Benny Purnomo (kiri), menyerahkan secara simbolis kredit tanpa agunan kepada Direktur Utama PDAM Badung yang juga Penasihat Koperasi Tirta Mertha PDAM, I Nyoman Sukanada, seusai penadatanganan kerjasama pemberian kredit serba guna di Denpasar, Bali, Kamis (21/10).
BII Syariah Perluas Layanan SEMARANG – PT Bank Internasional Indonesia Tbk (BII) membuka enam office chaneling (OC) BII Syariah di enam kantor cabang pembantu (KCP) yang ada di Jawa Tengah. “Pembukaan OC tersebut untuk meningkatkan pelayanan dan memperluas jaringan layanan syariah sekaligus komitmen BII mengembangkan layanan perbankan syariah secara sinergis serta bersinergi dengan jaringan cabang dan elektronik bank konvensional,” kata Vice President Syaria Banking BII, Chairil Asfor Azis, di Semarang, Jumat (22/10). Ditambahkan Manajer Area Syariah BII KCB Semarang, Ahmad Zulfa Adi, BII Syariah telah tersebar di 17 KCB. Hingga akhir tahun ini, BII akan melengkapi jumlah layanan syariah dengan menambah tiga OC. Kehadiran enam OC tersebut melengkapi layanan syariah kantor cabang syariah (KCS) Jakarta, Semarang, Bandung, Surabaya, dan Banda Aceh sekaligus melengkapi 38 OC yang selama ini sudah terintegrasi di DKI Jakarta, Jawa Barat, dan Jawa Timur. sm/E-8
JAKARTA – Pertumbuhan ekonomi saat ini sulit mengandalkan konsumsi negara karena penyerapan anggaran masih lamban. Terdapat beberapa faktor yang menyebabkan belanja pemerintah lamban, utamanya adalah terkendalanya pembebasan lahan. Demikian dikemukakan oleh Wakil Ketua Komite Ekonomi Nasional M Chatib Basri, di Jakarta, Jumat (22/10). “Untuk 2010, pertumbuhan ekonomi bisa mencapai 6 – 6,5 persen. Namun, saat ini pertumbuhan memang tidak didorong oleh belanja pemerintah karena masih lamban,” tegasnya. Per 15 Oktober, realisasi belanja negara tercatat 681,69 triliun rupiah atau 60,5 persen dari pagu 2010. Sementara belanja pemerintah pusat adalah 431,32
triliun rupiah (55,2 persen). Realisasi penerimaan negara adalah 721,9 triliun rupiah. Dengan begitu, anggaran negara masih mencatatkan surplus 40,22 triliun rupiah. Salah satu masalah utama kelambanan belanja negara, lanjut Chatib, adalah pengadaan lahan. “Isu pembebasan lahan memang sangat sensitif,” ujarnya. Oleh karena itu, tambah Chatib, UU pengadaan lahan untuk kepentingan publik sangat mendesak. “Tanpa UU tersebut, setiap kali membebaskan lahan bisa dibawa ke pengadilan,” katanya. Selain pembebasan lahan, menurut Chatib, realisasi penyerapan anggaran terhambat oleh pemikiran pelaksana di daerah. “Daerah sulit mem-
bangun infrastruktur karena sebagian besar dana ditempatkan di SBI (Sertifikat Bank Indonesia). Padahal, saat ini daerah ada ujung tombak pembangunan karena penerapan desentralisasi fiskal,” katanya. Pemerintah pusat, kata Chatib, tidak bisa begitu saja mengontrol daerah. “Bagaimana bisa, sekarang pimpinan daerah dipilih langsung,” ujarnya. Selain sikap daerah tersebut, demikian Chatib, realisasi penyerapan anggaran yang lamban disebabkan oleh ketakutan terhadap konsekuensi hukum. “Sekarang ada KPK (Komisi Pemberantasan Korupsi) atau BPK (Badan Pemeriksa Keuangan),” katanya. Oleh karena itu, lanjut Chatib, wajar apabila pemerintah sulit merealisasikan defisit anggaran sesuai asumsi. ”Target defisit minim karena pemerintah tidak able to spend,” tegasnya.
Kendala Birokrasi Pengamat ekonomi dari Universitas Indonesia, Bambang PS Brodjonegoro, mengatakan penyerapan anggaran yang tidak banyak berubah juga disebabkan oleh kendala birokrasi. Menurut dia, prosedur birokrasi terlalu rumit. ”Pola belanja anggaran sulit berubah untuk menyesuaikan diri dengan kondisi krisis. Prosedur birokrasi saat ini masih terlalu rigid, cukup rumit,” papar Bambang. Oleh karena itu, lanjut Bambang, perlu terobosan agar penyerapan anggaran lebih mudah. “Perlu terobosan seputar pencairan dan penyerapan anggaran agar lebih optimal berfungsi sebagai stimulus fiskal,” tegasnya. Menteri Perencanaan Pembangunan Negara Armida S Alisjahbana mengatakan pemerintah akan mengakselerasi penyerapan anggaran sampai akhir tahun. “Kami akan kejar, Insya Allah sampe November-
Desember masih ada waktu,” ujarnya. Pada triwulan IV, lanjut Armida, biasanya penyerapan anggaran memang meningkat. “Biasanya September-Desember akan ada peningkatan. Ini pola yang lama. Sampai akhir tahun, realisasi penyerapan diupayakan minimal sama dengan tahun lalu,” katanya. Pada 2009, realisasi penyerapan anggaran adalah 954 triliun atau 4,7 persen di bawah pagu. Untuk mempercepat penyerapan anggaran, tambah Armida, pemerintah telah mengubah beberapa regulasi seperti tentang pengadaan barang dan jasa. ”Saat raker di Bogor, ada beberapa upaya untuk mempercepat penyerapan anggaran, termasuk revisi aturan pengadaan barang dan jasa. Jadi mudahmudahan pada 2011 hal-hal yang menjadi bottleneck sudah bisa teratasi,” kata Armida. aji/E-8
» Cabang Baru
»
Dirut Bank Mandiri Zulkifli Zaini (kiri) didampingi sejumlah pimpinan Bank Mandiri di Papua meresmikan Kantor Wilayah XII Bank Mandiri Jayapura, Papua, Jumat (22/10). Pendirian kantor wilayah ini untuk memperkuat bisnis di wilayah Provinsi Papua dan Provinsi Papua Barat karena meningkatnya aktivitas perbankan di pulau tersebut.
Nasabah Simpeda Naik 14,3% JAKARTA – Jumlah nasabah tabungan Simpanan Pembangunan Daerah (Simpeda) selama semester I-2010 meningkat 14,3 persen dibanding periode yang sama tahun sebelumnya. Menurut Ketua Tim Pelaksana Simpeda Asosiasi Bank Pembangunan Daerah (Asbanda) Mulyatno Wibowo, di Jakarta, Jumat (22/10), di usianya yang ke-21, Simpeda terus mengalami pertumbuhan yang sangat signifikan, mulai dari jumlah penabung maupun jumlah uang yang beredar di Simpeda BPD seluruh Indonesia. Ditambahkannya, perkembangan Tabungan Simpeda terus meningkat. Hingga akhir Juni 2010, jumlah nasabah tabungan Simeda mencapai 4.896.450 orang, meningkat 14,3 persen dibanding periode juni 2009. Sementara itu, menurut dia, pendapatan nominal tabungan Simpeda hingga akhir Juni 2010 sebesar 18,028 triliun rupiah atau meningkat 11,3 persen dari periode Juni 2009. Tabungan Simpeda merupakan tabungan bersama milik BPD seluruh Indonesia yang dilengkapi beragam fitur dan disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat. din/E-8
VALAS BCA
BNI Beli
Jual
Sumber:www.btn.co.id
Pertumbuhan Ekonomi l Kelambanan Disebabkan Prosedur Birokrasi Terlalu Rumit
DISKONTO
Jual
%
Sinarmas >100 13,00 Tabungan ribu
5,90 Sinarmas saving plan
®
MANDIRI Beli
Jual
Beli
AUD
8.885
8.653
8.842
8.642
8.825
8.649
EUR
12.602
12.297 12.516
12.316
12.503
12.325
GBP
14.212
13.844 14.176
13.876
14.121
13.933
HKD
1.166
1.139
1.200
1.100
1.189
1.111
JPY
112
109
111
108
112
108
CHF
9.317
9.084
9.301
9.101
9.335
9.074
SGD
6.967
6.786
6.934
6.784
6.923
6.786
SAR
2.423
2.351
2.481
2.281
2.479
2.287
USD
9.050
8.850
8.975
8.855
8.960
8.890
CAD
8.827
8.588
8.797
8.597
8.779
8.609 Hingga 22/10
PREDIKSI RUPIAH Pekan Depan Terkoreksi JAKARTA – Pada pekan depan, rupiah masih terkoreksi karena pelaku pasar masih akan membeli dollar AS, seperti menjelang pertemuan menteri keuangan dan gubernur bank sentral G20. Menurut pengamat pasar uang, Irfan Kurniawan, Jumat (22/10), pertemuan menteri keuangan dan gubernur bank sentral G20 mendorong pelaku pasar asing membeli dolar lagi sehingga rupiah kembali tertekan. Irfan Kurniawan yang juga analis PT First Asia Capital mengatakan para pelaku pasar khawatir dengan situasi pasar finansial global yang memanas setelah bank sentral China menaikkan suku bunganya. China sebelumnya diminta berbagai pihak untuk menaikkan nilai tukar mata uangnya, yuan, karena nilainya selama ini dianggap menguntungkan China dalam ekspor sehingga produk jualnya menjadi lebih murah. Pertemuan menteri keuangan G20, menurut dia, bertujuan menyelesaikan sengketa mata uang yang membayangi upaya membangun ekonomi dunia yang lebih kuat. Kurs rupiah terhadap dolar AS di pasar spot antarbank Jakarta, Jumat sore, turun 9 poin menjadi 8.937-8.947 per dollar AS karena pelaku pasar aktif melepas rupiah. Ant/E-8
ANTARA/JAFKHAIRI
Penghematan Anggaran
Arus Modal
Kegiatan di Hotel Dikurangi
Opsi Antisipasi “Bubble” Disiapkan
JAKARTA – Pemerintah merencanakan penghematan anggaran sebesar 10 persen, yang akan dikenakan terhadap pos-pos belanja yang tidak mendesak. Namun, penghematan anggaran pemerintah diyakini tidak akan menggerus daya beli masyarakat, dalam hal ini pegawai negeri sipil (PNS). Demikian ditegaskan Menko Perekonomian Hatta Rajasa, di Jakarta, Jumat (22/10). “Dalam sidang kabinet terakhir, pemerintah sudah serius menyatakan komitmen untuk melakukan penghematan,” ujarnya. Sebelumnya, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menyatakan bahwa pemerintah memilih melakukan penghematan dibandingkan menarik utang baru. Untuk itu, akan dibentuk tim yang akan mengevaluasi berbagai pos pengeluaran. Belanja yang dinilai tidak mendesak akan dihentikan. ”Kami sudah meminta kepada K/L (kementerian/ lembaga negara) untuk mulai melakukan penghematan. Namun, penghematan tidak terkait dengan belanja modal seperti pembangunan infrastruktur,” tegas Hatta. Penghematan, lanjut Hatta, harus dilakukan untuk pospos pengeluaran yang tidak terlalu mendesak. “Termasuk seminar tidak perlu di hotel, gunakan saja kantor-kantor pemerintahan yang ada. Kemudian kalau tidak perlu tidak
usah ke luar negeri, apalagi studi banding. Pemerintah tidak perlu studi banding, kecuali ada hal-hal yang luar biasa sekali,” paparnya. Program penghematan anggaran, tambah Hatta, juga tidak akan menyentuh belanja pegawai. “Penghematan bukan berarti pemotongan gaji, jadi tidak memengaruhi daya beli PNS,” tegasnya.
« Kalau ini bisa di-
lakukan, maka 40 triliun – 60 triliun rupiah dana akan bisa dihemat. Defisit anggaran bisa diperkecil, dan bisa digunakan untuk membangun infrastruktur dan perlindungan masyarakat.
»
M Hatta Rajasa MENTERI KOORDINATOR PEREKONOMIAN
Dari penghematan anggaran, menurut Hatta, diharapkan mampu tersisir dana yang cukup signifikan. “Kalau ini bisa dilakukan, maka 40 triliun – 60 triliun rupiah dana akan bisa dihemat. Defisit anggaran bisa diperkecil, dan bisa digunakan untuk membangun infrastruktur dan perlindungan masyarakat,” katanya. Kantor Menko Perekonomian, kata Hatta, siap menjalan-
kan penghematan anggaran. “Kami akan menghemat 10 persen dari anggaran belanja, yang memang tidak besar. Untuk tahun ini, anggaran kami hanya sekitar 116 miliar rupiah,” katanya. Pengamat keuangan negara dari Koalisi Anti Utang, Dani Setiawan, mengatakan momentum penghematan anggaran seharusnya menjadi pintu masuk bagi pemerintah untuk mengurangi penarikan utang. “Pemerintah sesungguhnya tidak memiliki dasar kebijakan yang kuat untuk menambah utang baru, kecuali kebutuhan membayar cicilan bunga dan pokok utang yang besar,” tegasnya. Sampai akhir September 2010, utang pemerintah tercatat 1.653,59 triliun rupiah, meningkat dibandingkan posisi akhir 2009, yaitu 1.590,66 triliun rupiah. Dibandingkan posisi Agustus 2010, utang menurun 60 miliar rupiah yang disebabkan oleh penguatan nilai tukar rupiah. Utang pemerintah per September terdiri dari surat berharga senilai 118,72 miliar dollar AS dan pinjaman luar negeri 66,58 triliun rupiah. Dengan produk domestik bruto (PDB) 6.253,79 triliun rupiah, rasio utang adalah 26 persen. ”Kontribusi utang terhadap pembangunan sebenarnya sangat kecil, sementara pemerintah terus meminjam dalam jumlah besar,” papar Dani. aji/E-8
JAKARTA – Pemerintah telah mewaspadai konsekuensi terburuk dari arus modal asing (capital inflow) yang tengah deras masuk ke Indonesia. Saat ini, pemerintah tengah melakukan kajian seputar opsi kebijakan yang dapat mengantisipasi dampak negatif dari capital inflow. Hal tersebut ditegaskan oleh Kepala Badan Kebijakan Fiskal Kementerian Keuangan Agus Suprijanto, di Jakarta, Jumat (22/10). “Dalam rapim (rapat pimpinan) terakhir, kami agak lama membahas mengenai capital inflow dan potensi bubble tersebut. Kami sudah membuat kajian seputar kebijakan untuk antisipasi,” kata dia. Saat ini, lanjut Agus, pemerintah telah memersiapkan beberapa opsi kebijakan untuk meredam dampak negatif dari capital inflow. “Sudah ada beberapa alternatif kalau memang situasi sudah mengkhawatirkan,” ujar dia. Akan tetapi, Agus enggan memerinci opsi-opsi kebijakan yang tengah dikaji oleh pemerintah. “Pokoknya sudah kami siapkan. Kalau dibutuhkan, tinggal teken saja,” tegas dia. Kebijakan dari pemerintah nantinya, tambah Agus, akan mampu melengkapi kebijakan yang telah diterapkan oleh bank sentral, yaitu kewajiban menahan penjualan Sertifikat Bank Indonesia (SBI) minimal satu bulan. “Saat BI sudah siap, pemerintah juga
mempersiapkan strategi apabila arus modal asing tersebut reverse atau semakin deras,” katanya. Ekonom Bank Danamon, Anton Hendranata, mengatakan capital inflow yang membanjiri Indonesia memang berpotensi menimbulkan dampak negatif. “Bagi Indonesia, banjirnya arus modal asing tidak menutup kemungkinan akan menimbulkan efek negatif kalau terjadi pembalikan arus modal secara mendadak,” katanya. Mengatisipasi kemungkinan tersebut, lanjut Anton, bank sentral telah merilis beberapa kebijakan. “Yang terbaru, BI akan menambah variasi instrument term deposit dari hanya satu dan dua bulan menjadi lima pilihan, yaitu satu, dua, tiga, enam, dan sembilan bulan. Term deposit ini tidak dapat diperjualbelikan, tetapi dapat dicairkan ke BI sebelum jatuh tempo,” paparnya. Capital inflow yang deras, tambah Anton, tentunya berdampak pada kecenderungan apresiasi nilai tukar rupiah. “Tren penguatan rupiah memang cukup mengkhawatirkan para eksportir. Tren penguatan ini dapat menghambat daya saing barang ekspor Indonesia,” katanya. Nilai tukar riil efektif (REER) rupiah, menurut Anton, mulai menunjukkan bahwa daya saing barang ekspor Indonesia melemah sejak bulan Januari 2010. aji/E-8
SEKTOR RIIL
KORAN JAKARTA ®
» Wirausaha Perikanan
Proyek Infrastruktur
15
Sabtu 23 OKTOBER 2010
STATISTIK
Tol Mojokerto Beroperasi Awal 2012
Harga Komoditas
21 Oktober
22 Oktober
Perubahan (%)
Minyak Mentah (AS$/Barel) Nymex Crude
82,26
81,07
-1,45
Dated Brent
82,79
81,77
-1,23
Gas (AS$/MMBtu)
JOMBANG – PT Marga Hanurata Intrinsic (MHI) menargetkan bisa menyelesaikan pembangunan Tol MojokertoKertosono, Jawa Timur, sehingga bisa dioperasikan pada 2012. Proyek tol ini merupakan bagian dari 10 ruas Tol Trans Jawa sepanjang 652 kilometer (km). “Diharapkan nanti bisa menyerap 30 persen volume kendaraan dari arteri yang menghubungkan Kertosono, Jombang, Mojokerto, dan Surabaya,” ujar Direktur Tehnik PT Marga Hanurata Intrinsic (MHI) Maxwell Takasana, di Jombang, Jawa Timur, Jumat (22/10). Dia menambahkan, hingga saat ini, proses konstruksi sudah mencapai 22,6 persen. Keseluruhan proyek tol sepanjang 40,5 km tersebut diharapkan selesai pada September 2011. “Setelah uji coba selama tiga bulan, maka akan beroperasi pada Januari 2012,” tambah Maxwell. Nantinya, Tol MojokertoKertosono terintegrasi dengan ruas Tol Surabaya – Mojokerto (Tol Sumo) dan Tol Mantingan – Solo. Tol ini terdiri dari empat seksi, Bandar - Jombang (14,7 km), Jombang – Mojokerto Barat (19,9 km), Mojokerto Barat – Mojokerto Utara (5 km), dan Kertosono – Bandar (0,9 km). “Awal 2012 nanti seksi I dan III yang siap beroperasi,” kata dia. Sementara itu, pembebasan lahan sudah mencapai 70 persen. Dengan begitu, proyek pembangunan tol tersebut bisa dipercepat. Hal ini berbeda dengan ruas tol MojokertoKertosono yang masih terkendala pembebasan lahan. “Dengan demikian, nantinya Tol Mojokerto-Kertosono akan menjadi bagian dari Tol Trans Jawa yang pertama kali beroperasi di Jawa Timur,” sebut Maxwell. Pembiayaan proyek infrastruktur senilai 2,3 triliun rupiah ini didanai dari lembaga perbankan sebesar 70 persen dan sisanya oleh MHI selaku investor dan operator Tol Mojokerto-Kertosono. Menanggapi wacana sejumlah pihak yang mengizinkan sepeda motor masuk ke jalan tol, menurut Maxwell, hal itu bisa saja dilakukan meski saat ini proyek tersebut belum menyertakan lajur untuk sepeda motor. “Apabila suatu saat diperlukan, desain yang ada sangat memungkinkan untuk ditambahkan lajur tersebut,” tandas dia. SB/E-2
3,52
3,38
-3,98
Henry Hub*
3,46
3,45
-0,29
Mineral (AS$/Ton kecuali emas AS$/Toz) Tembaga*
8.290,00
8.405,50
1,39
Aluminium*
2.323,00
2.347,00
1,03
Nikel*
23.665,00
23.710,00
0,19
Timah*
26.400,00
26.850,00
1,70
1.345,50
1.319,40
-1,94
Emas Sumber: Bloomberg, LME, Kitco
* Hingga 21/10
KUOTA Sriwijaya Air Optimalkan Penjualan Tiket “Online” JAKARTA – Maskapai swasta nasional, Sriwijaya Air, melakukan penjajakan dengan sejumlah bank besar untuk kerja sama pembayaran tiket secara online dengan kartu kredit atau debit. “Bank yang dibidik adalah Bank Internasional Indonesia (BII), Bank Mandiri, Bank BNI, dan Bank BRI,” ungkap Corporate Communication Manager Sriwijaya Air Ruth Hanna Simatupang, di Jakarta, Jumat (22/10). Dia menuturkan animo masyarakat untuk memesan tiket secara online sangat tinggi. Setiap bulannya ada transaksi tiga miliar rupiah dari satu bank. Padahal, transaksi secara online baru diluncurkan Sriwijaya pada Agustus lalu. Menurut Ruth, sejak adanya pemesanan tiket secara online, maskapainya juga berhasil mengangkut penumpang selama kuartal ketiga 2010 dalam jumlah yang menggembirakan. Tercatat pada Juli terangkut 675.100 penumpang, Agustus 551.665 penumpang, dan September 638.511 penumpang. Total jumlah penumpang selama kuartal III-2010 sekitar 1,87 juta penumpang. Sebanyak 94 persen yang diangkut adalah penumpang domestik atau sekitar 1,84 juta penumpang, sementara sisanya rute internasional. Dengan begitu, Sriwijaya dalam sembilan bulan pertama 2010 telah mengangkut 6,83 juta penumpang. Sedangkan targetkan hingga akhir tahun dipatok sembilan juta penumpang. dni/E-2
KORAN JAKARTA/YUDHISTIRA SATRIA
» Menteri Kelautan dan Perikanan Fadel Muhammad (kiri) bersalaman dengan Menteri Koperasi dan UKM Syarifuddin Hasan (kanan) usai menandatangani nota kesepakatan bersama di Balai Kartini, Jakarta, Jumat (22/10).Kesepakatan tersebut meliputi pengembangan usaha, pendidikan, pelatihan, pendampingan, pengembangan koperasi dan kewirausahaan serta penguatan pemodalan produksi dan pemasaran di bidang kelautan dan perikanan.
Peternakan Sapi I DPR Usulkan Pola Insentif
Swasembada Terancam Upaya pemerintah menyelamatkan sapi betina produktif belum maksimal. Program insentif pun digulirkan. JAKARTA – Program swasembada sapi yang ditargetkan bisa terwujud pada 2014 dikhawatirkan sulit terealisasi. Pasalnya, hingga kini, pemotongan sapi betina produktif masih terjadi. Bahkan, angkanya diperkirakan masih mencapai 200 ribu ekor per tahun. “Saat ini sudah ada dana 70 miliar rupiah, tetapi Kementerian Pertanian hanya mampu mengamankan 70 ribu ekor. Ada yang salah dalam program tersebut,” kata Wakil Ketua Komisi IV DPR Herman Khaeron sesuai rapat kerja dengan Kementerian Pertanian di Jakarta, Jumat (22/10). Herman menyebutkan seharusnya pemerintah memberikan insentif untuk menyelamatkan sapi betina produktif. Misalkan dengan dana 70 miliar rupiah seharusnya sapi betina yang bisa diselamatkan mencapai 700 ribu ekor. Jadi setiap peternak yang akan memotong sapi beti-
nanya diberikan insentif berupa dana satu juta rupiah untuk mencegah dipotongnya sapi dan membiarkan sapi itu menghasilkan anak. Model itu dinilai akan lebih efektif dibandingkan dengan cara yang dilakukan pemerintah saat ini. Menurut Herman, sejak awal, Kementerian Pertanian memaksakan diri membeli sapi betina produktif yang akan dipotong di rumah potong. Padahal dengan cara seperti itu, dana yang dialokasikan menjadi membengkak. Misalkan satu ekor sapi betina produktif yang akan dipotong dihargai 5 juta – 10 juta rupiah, maka anggaran yang dikeluarkan akan jauh lebih mahal dibandingkan memberikan insentif senilai satu juta rupiah kepada peternak. “Pemerintah sudah buat juknis dan juklak penyelamatan sapi betina untuk swasembada. Kita usulkan di 2011 digunakan perspektif pola insentif,” papar dia.
ANTARA/KENCANA
Berdasarkan data, sepanjang tahun 2007, impor sapi 110 ribu ekor, meningkat menjadi 650 ribu ekor tahun 2008, dan menembus angka 725 ribu ekor pada 2009. Kebutuhan daging sapi di dalam negeri diperkirakan mencapai 400 ribu ton per tahun. Jika dihitung setara sapi berbobot 350 kilogram, rata-rata kemampuan pemenuhan peternak domestik hanya 110 ribu ton per tahun.
Telkom Sediakan Flexi Home Gratis di Wasior JAKARTA — PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom), melalui divisi Fixed Wireless Access (FWA) Flexi, menyediakan fasilitas komunikasi gratis di area pengungsian bencana alam di Wasior, Manokwari, Papua Barat. Hal itu merupakan bentuk kepedulian sosial Telkom terhadap masyarakat sekitar. “Sebanyak empat Flexi Home disediakan khusus untuk para pengungsi dan petugas yang berada di kamp pengungsian di Manokwari,” ujar Executive General Manager Telkom Flexi Triana Mulyatsa melalui keterangan tertulisnya di Jakarta, Jumat (22/10). Menurut dia, Flexi Home yang berada di kamp pengungsian tersebut sangat membantu para pengungsi dan petugas untuk menghubungi keluarga dan melakukan koordinasi. Bahkan para pengungsi rela antre untuk dapat menggunakannya. Triana menegaskan jaringan dan layanan Flexi yang berada di Manokwari tidak mengalami gangguan dengan adanya bencana banjir di Wasior. Kondisi sinyal Flexi di kamp pengungsian di Manokwari juga sangat baik. “Hal itu bisa dilihat dari antusiasme para pengungsi dan sukarelawan menggunakan Flexi,” tandas dia. dni/E-2
Siswono Yudho Husodo
Di tempat yang sama, anggota Komisi IV Siswono Yudho Husodo menyatakan ditemukannya pemotongan sapi betina produktif di sejumlah daerah menunjukkan lemahnya pengawasan. “Dari hasil tinjauan Komisi IV di NTT, masih ditemukan pemotongan sapi betina produktif. Ini menunjukkan pengawasan pemerintah daerah lemah,” papar dia. Sampai saat ini, peningkatan produksi sapi nasional terus dilakukan. Namun, karena produksi domestik tidak bisa memenuhi kebutuhan masyarakat, impor sapi pun dilakukan pemerintah.
Penyediaan Bibit Sekjen Kementerian Pertanian Hasanuddin Ibrahim membenarkan data dan laporan dari provinsi bahwa pemotongan sapi betina produktif masih berlangsung. “Pemotongan sapi produktif akan menghambat peningkatan populasi dan mengancam penyediaan bibit sapi lokal untuk mendukung swasembada sapi,” papar dia. Hasanuddin menyebutkan Kementerian Pertanian masih berkomitmen menyelamatkan sapi betina produktif dengan memprioritaskan penyelamatan sapi di tingkat peternak, pasar hewan, dan rumah pemotongan hewan. aan/E-2
LAUTAN PROPERTI www.lautan-property.com
BY KHARISMA JASATAMA
TANAH KOSONG LOKASI BAGUS CCK UTK PERUMAHAN/ GUDANG/PABRIK
JURANGMANGU TIMUR
TANGERANG
SHM-LT.1800M2 LOKASI STRATEGIS SIAP BANGUN COCOK UTK USAHA BEBAS BANJIR 2,1JT/M2 NEGO 085277792011 91270505
JUAL BELI PROPERTI TANPA KOMISI DAN TIDAK MENGIKAT JL. KALIBATA RAYA NO 15 CILILITAN - JAKARTA TIMUR TELP : 80890062 FAX : 8012730 EMAIL : customer_service@lautan-properti.com
A.4556
A.4602
TANAH KOSONG JL.PAJAK RAYA NO 1
A.4554.VILLA NUSA INDAH 2 BLOK 25 NO 52 – BOJONG KULUR JATI ASIH – BEKASI SHM-LT/LB.96/70M2-3KT-2KM-RT-RM 2 UNIT KITCHEN SET KOMPLIT AC + LEMARI MAKAN-BBS BNJR KEAMANAN 24JAM : 225JT NEGO 081380954389-91270505
Nymex Henry Hub
A.3648.RUMAH + RUKO / KIOS COCOK UNTUK USAHA + HUNIAN JL.KESEJAHTERAAN NO 28 CIKARANG – BEKASI SHM-LT/LB.155/155M2-3KT SEBRANG STASIUN-PNGGR JALAN CCK UTK USH LAUNDRY/KOSTAN 320JT 98813949-97599941
A.4363.DISEWAKAN : 45JT/TAHUN GRAND PRIMA BINTARA PENTHOUSE/11 BINTARA-JAKARTA TIMUR LT/LB.200/260M2-5KT-5KM-KP 3 MENIT DARI TOL BINTARA DKT STASIUN-PSAR-KEAMANAN 24JAM LINGK AMAN-NYAMAN : 30080532 08551009966-91270505
A.4558.RUMAH + 5UNIT KONTRAKAN JL.AMPEA LORONG V NO 6 KOJA – TANJUNG PRIOK JAKARTA UTARA SHM-LT/LB.340/220M2-5KT-2KM-2RT LOKASI BAGUS-BEBAS BANJIR DEKAT DGN FASOS/FASUM : 1,45M 085725343492-081329981170
A.4557.RUKO 5 LANTAI JL.CIKINI RAYA NO 58 M-N JAKARTA PUSAT LUAS TANAH 132M2 LOKASI STRATEGIS-PUSAT KOTA LINGKUNGAN AMAN-KONDUSIF UTK USAHA/KANTOR 4,2MILYARD NEGO 92363596-0816832229-91270505
DESA KLEBET KRONJO-MAUK TANGERANG
LUAS : 3,8HA 350RB/M2 NEGO 0816904919 93393903-91270505
A.4555.DISEWAKAN : 100JT/TAHUN RUKO 2 LANTAI JL.SUMUR BATU RAYA NO 7 KEMAYORAN-JAKARTA PUSAT LT/LB.405/307M2 LOKASI SNGAT STRATEGIS BANGUNAN BARU 08129018036-91270505
A.4445.KIOS DIJUAL MEGA BEKASI HYPERMALL LANTAU GROUND NO 600 BEKASI BARAT LUAS : 28,13M2-DEKAT ESCALATOR LOKASI BAGUS & STRATEGIS CCK UTK BERMACAM USH : 850JT 32079675-08161428681-91270505
A.4605
TANAH KOSONG LOKASI STRATEGIS BEBAS BANJIR KP.TAJUR
CILEDUG TANGERANG
A.4446.SUKADAMAI GREEN RESIDENCE BLOK C NO 2-SUKADAMAI TANAH SEREAL-BOGOR SHM-LT.84M2-2KT-RT-RM-GARASI SISTEM CLUSTER-LOK PST KOTA DEKAT RS-UNIV-PUSAT BELANJA AKSES LNGSNG BGR RNG ROAD 218M2 081310803200-91270505
A.4447.4 UNIT RUMAH JL.JABARU–PASIR KUDA-BOGOR BRT NO.7A-LT/LB.175/340M2-6KT : 1,25M NO.20-LT/LB.346/320M2-4KT : 600JT NO.7-LT/LB.226/250M2-4KT : 500JT NO.9-LT/LB.275/250M2-5KT : 550JT PUSAT KOTA-LINGK AMAN-NYAMAN 0811886021-91270505
A.4604.3 UNIT RUMAH BARU JL.TIDORE PERMATA II PERIGI BINTARO-TANGERANG LT/LB.65/58M2-2KT : 170JT LT/LB.68/55-2KT : 160JT LT/LB.68/58M2-2KT : 155JT AKSES MDH-BBS BNJR-AMAN-NYMAN 98707188-91270505
A.4603.3 UNIT RUMAH BARU PERMATA 1 JOMBANG RAWA LELE JL.BAKRI – BINTARO-TANGERANG AKSES MDH-BBS BNJR-AMAN-NYAMAN LT/LB.65/60M2-2KT : 300JT LT/LB.85/65M2-2KT : 325JT LT/LB.105/90M2-3KT : 400JT 98707188-91270505
A.4365.JL.TEBET RAYA NO 91 TEBET TIMUR –TEBET JAKARAT SELATAN LT/LB.480/450-6KT-2KM-2KP-2RT LOKASI STRATEGIS-BEBAS BANJIR KEAMANAN 24JAM-FAS LENGKAP 7MILYARD NEGO 70678087 0811956722-91270505
A.4559
A.3649 LAND & BUILDING TO BE SOLD GOOD LOCATION & STRATEGIST ONLY 15MNTS FROM CENTRAL CITY
TANAH KOSONG (PRODUKTIF)
KP SILUMAN KEL SATRIA JAYA TAMBUN UTARA BEKASI
SHM-LT.11250M2 TANAH DATAR-BEBAS BANJIR CCK UTK LEMBAGA PENDIDIKAN/RUMAH KOST 200RB/M2 NEGO 085782336488-91270505
JL.TRANS IRIAN RIMBA RAYA-WASUR MERAUKE
A.4560.PONDOK MITRA LESTARI JL.ASTER BLOK A11 NO 20 JATI RASA-JATI ASIH – BEKASI SHM-LT/LB.78/75M2-3KT-2KM-RK BEBAS BANJIR-LINGK AMAN-NYAMAN DKT DGN FASOS/FASUM 225JT 08561204862-91270505
A.4449.BUKIT CIMANGGU CITY BLOK N1 NO 12 CIBADAK-TANAH SEREAL BOGOR SHM-LT/LB.240/300M2-5KT-5KM-KP DEPAN TAMAN-DEKAT TOL SENTUL LINGKUNGAN AMAN-NYAMAN 900JT 08151655911-0878708820709
A.4607.PRIMA HARAPAN BLOK K3 NO 68-BEKASI UTARA BEKASI SHM-LT/LB.90/36M2-2KT-RT-RM AKSES MUDAH-BEBAS BANJIR DEKAT DGN FASOS/FASUM LINGKUNGAN AMAN-NYAMAN 250JT 085693146898-91270505
A.4369.JL.MAMPANG PRAPATAN VIII/3 TEGAL PARANG-MAMPANG PRAPATAN JAKARTA SELATAN SHM-LT/LB.220/190M2-8KT-3KM-KP LOKASI STRATEGIS-BEBAS BANJIR DEKAT DGN FASOS/FASUM LINGK AMAN-NYAMAN 2,3M NEGO 08170133340-91270505
A.4610
A.4561.JL.GEDE UJUNG BLK 33/43 DEPOK TIMUR-DEPOK SHM-LT/LB.136/136M2 4KT-3KM-KP-RK-RT-RM-GARASI AKSES MDH-BBS BNJR LINGKUNGAN AMAN & NYAMAN COCOK UTK HUNIAN 500JT NEGO 77822521-91270505
A.4364.JL.MERTILANG XVII BLOK KC3 NO 2-BINTARO SEK IX TANGERANG SHM-LT/LB.244/280M2-4KT-4KM-KP 2RT-RM-GARASI 3MOBIL BEBAS BANJIR-KEAMANAN 24JAM DEKAT DGN FASOS/FASUM 2,275M 081317939393-91270505
A.4371.JUAL/SEWA KOMPLEK PEMDA JL.KRESNA BLOK B NO.41 JATI ASIH – BEKASI SHM-LT/LB.207/300M2-7KT-5KM BEBAS BANJIR-STRATEGIS LINGK AMAN-NYAMAN : 40JT/THN 950JT 081511662081-91270505
A.4563.RESTORAN DIJUAL/SEWA GEDUNG MENARA MULIA LANTAI LG NO 07 JL.GATOT SOEBROTO KAV 9-11 JAKARTA SELATAN LUAS 150M2-USH MSH PROSFEKTIF SDH BNYK PELANGGAN : 20JT/BLN 300JT 081210189889-91270505
A.4450.JL.SUNANGIRI NO 76 PONDOK PUCUNG-KARANG TENGAH TANGERANG SHM-LT/LB.820/600M2-5KT-6KM-KP AKSES MUDAH-BEBAS BANJIR DEKAT DGN FASOS/FASUM LINGK AMAN-NYAMAN : 1,5 MILYARD 08119623510-91270505
WITH 7,5HA-WIDTH & 2000M IRON BUILDING PRICE CAN BE NEGOTIATED INTEREST PL CONTACT 081344794085 AFTER 15 PM
RUMAH + GUDANG & PABRIK JL.SUTAN SYAHRIR 181 KEL TEJO AGUNG BEDENG 24 METRO TIMUR
TEGAL ANGUS-TELUK NAGA
SHM-LT/LB.1350/180M2 AKSES MUDAH STRATEGIS 500JT NEGO 70722012-081384509725
TANGERANG 93195098 087884424572
A.3650
RUMAH DIJUAL
KP PONDOK PUCUNG PONDOK AREN TANGERANG LT/LB.100/92M2 3KT-2KM DEKAT GIANT/CAREFOUR AKSES MUDAH BEBAS BANJIR LINGK AMAN-NYAMAN 270JT NEGO 94160599 081288220742-91270505
SHM-LT.406M2 SIAP BANGUN 250JT NETT 081278825133 91270505
A.4367.DISEWAKAN : 150JT/THN RUKO 4 LANTAI JL.BUNCIT RAYA NO 4C-KALIBATA PANCORAN-JAKARTA SELATAN LT/LB.78/275M2 LOKASI SANGAT STRATEGIS 081807857388-081315339203 91270505
A.2993
TANAH KOSONG SIAP BANGUN LOKASI STRATEGIS
JL.GARUDA REMPOA JAKARTA SELATAN SHM-LT.436M2 CCK UTK HUNIAN/ USAHA 2,2MILYARD NEGO 0818737588-91270505
A.4609.OVER KREDIT : 58JT TAMAN ALAMANDA BLOK B08 NO 39 KARANG SATRIA-BEKASI LT/LB.72/22M2-2KT SISA 4 TAHUN-@ RP.441RB/BLN AKSES MUDAH-BBS BNJR 081584037960-91270505
A.4564.JL.H NUMAD NO 13A LARANGAN SELATAN-CILEDUG TANGERANG SHM-LT/LB.230/150M2-3KT-RT-RM-R AKSES MUDAH-BEBAS BANJIR DEKAT DGN FASOS/FASUM LINGK AMAN-NYAMAN 500JT NEGO 95031641-081281789828
A.4566.RUKO 3,5 LANTAI JL.WR SUPRATMAN CIPUTAT TIMUR TANGERANG SELATAN SHM-LT/LB.102/450M2 LOKASI SANGAT STRATEGIS COCOK UTK BERMACAM USH : 1,1M 34222000-0811195945-91270505
A.4611
TANAH KOSONG DI BEBERAPA LOKASI KP.PONDOK BAHAGIA LUAS : 3800M2-150RB/M2 LUAS : 12046-175RB/M2 JL.RAYA TANJUNG LUAS : 1385M2-450RB/M2 KP KEBUN JAHE LUAS : 19287M2-60RB/M2
A.4366.JL.KRAMAT BARU NO 12A KRAMAT-SENEN JAKARTA PUSAT SHM-LUAS TANAH 300M2 LOKASI PUSAT KOTA-LINGK AMAN & NYAMAN-CCK UTK KOSTAN/KANTOR 2,25MILYARD NEGO 081905821109-91270505
LAMPUNG
A.4652.2 UNIT KIOS DIJUAL ITC ROXYMAS LANTAI 1 NO 104 JAKARTA PUSAT LUAS : 16M2-LOKASI BAGUS : 2,5M JAMINAN SEWA 2TAHUN BSD AUTOPARTS BLOK M NO 1-BSD TANGERANG : 500JT 96040084-68886838-91270505
BEDAH
16
OTOMOTIF
Sabtu 23 OKTOBER 2010
Jepang Sumringah, Eropa Mengeluh
P
erjanjian Indonesia-Japan Economic Partnership Agreement (IJEPA) mulai menuai manfaat. Kesepakatan kemitraan di bidang ekonomi Indonesia-Jepang yang berlaku efektif sejak 1 Juli 2008 itu disusun dengan tiga pilar, yakni liberalisasi perdagangan, fasilitasi perdagangan dan investasi, serta peningkatan daya saing produk Indonesia. Dengan IJEPA Indonesia diharuskan menghapus bea masuk impor sekitar 85 persen dari total komponen impor asal Jepang. Itu termasuk untuk suku cadang kendaraan bermotor dan impor mobil mewah berkapasitas mesin di atas 3.000 cc. Sebaliknya, Jepang akan menghapus BM hingga 35 persen dari total komponen asal Indonesia. Manfaat IJEPA paling tidak dirasakan PT Nissan Motor Indonesia. Teddy Irawan, Vice President Director Sales and Marketing PT NMI, menyebutkan berkat IJEPA, harga jual model New Nissan Elgrand Highway Star yang akan diboyong tahun depan bisa ditekan. Mobil yang didatangkan secara utuh dari Jepang itu akan mendapat pengurangan bea masuk dari 45 persen menjadi hanya 4 persen. Bahkan tahun 2012, bea ini akan turun lagi menjadi nol persen. “Tapi fasilitas IJEPA ini hanya bisa dimanfaatkan ATPM resmi saja, sedangkan importir umum tidak dapat,” paparnya, Rabu (20/10). Elgrand dibanderol sekitar 900 juta rupiah. Berarti 200 juta rupiah lebih murah dibanding Toyota Alphard 3.5 V yang 1,112 miliar rupiah. Nissan Elgrand selama ini masih dijual melalui importir umum. Pabrikan mobil Honda juga tengah mempelajari implementasi IJEPA untuk meningkatkan ekspor dan dapat bersaing dengan Thailand. Presiden Direktur PT Honda Prospect Motor (HPM) Yukihiro Aoshima mengatakan pihaknya telah memanfaatkan skema IJEPA dalam impor komponen terurai kendaraan bermotor (completely knock down/CKD). “Sementara kami pakai untuk CKD saja. Kami masih akan pelajari untuk bisa memaksimalkan penjualan, terutama bagi line up bermesin besar,” ungkapnya, baru-baru ini. Sementara itu, produk otomotif non-Jepang mulai mengeluhkan dampak kesepakatan IJEPA. Produsen Eropa cukup banyak memproduksi mobil dengan kapasitas mesin di atas 3.000 cc. “Kami menghadapi keadaan kendaraan merek Jepang dipasarkan di Indonesia dengan pajak yang lebih rendah dibanding dengan kendaraan asal Uni Eropa,” kata CEO PT Mercedes Benz Indonesia Rudi Borgenheimer. Pengamat otomotif Martin Teiseran menilai kerja sama IJEPA kurang efektif jika ditujukan untuk menekan harga kendaraan bermotor di Indonesia. Buktinya, meski sudah ada IJEPA dan nilai tukar rupiah menguat, harga mobil Jepang tetap saja mahal. Pasalnya, penetapan harga jual ATPM tidak hanya mempertimbangkan bea masuk impor komponen, namun juga melihat regulasi perpajakan di dalam negeri. Menurutnya, bea masuk komponen memang murah, namun setelah jadi mobil, dikenakan pajak barang mewah yang tinggi dan jenis pajak lainnya. “Regulasi otomotif dan pajak di Indonesia yang berubah-ubah membuat ATPM sulit menetapkan manajemen harga dalam jangka panjang. Karena khawatir bakal ada biaya tambahan lagi ke depan, ATPM memilih mempertahankan harga jual meski ada pengurangan biaya terhadap sejumlah komponen,” jelas Martin. Wakil Menteri Perdagangan Mahendra Siregar mengatakan kerja sama IJEPA lebih dimanfaatkan eksportir Indonesia ketimbang eksportir Jepang. Menurut dia, Indonesia berpotensi meningkatkan ekspor mobil ke Thailand pada tahun depan jika pemanfaatan skema IJEPA dimaksimalkan. “Thailand justru akan menjadi negara tujuan ekspor otomotif Indonesia urutan kedua setelah Jepang,” terangnya. mri/E-5
KORAN JAKARTA/BRAM SELO AGUNG
NAIKKAN EKSPOR I Indonesia berpotensi meningkatkan ekspor mobil ke Thailand pada tahun depan jika pemanfaatan skema IJEPA dimaksimalkan.
KORAN JAKARTA
®
MPV Premium l Ford Tidak Ikut Terbawa Arus
Menggempur Dominasi Alphard Meski terjadi krisis global, namun pemasaran MPV Premium masih cukup besar di Indonesia.
L
aga ketat tampaknya bakal terjadi di segmen kendaraan serbaguna atau multi purpose vehicle (MPV) tahun depan. Selain Mercedes Benz Viano V350, Nissan bersiap mendatangkan New Elgrand Highway Star pada kuartal I-2011 mendatang. PT Nissan Motor Indonesia (NMI) tengah melakukan penyesuaian teknis mesin varian tertinggi di kelas MPV premium itu. “Varian ini masih menjalani penyesuaian beberapa spesifikasi agar cocok dengan kondisi Indonesia. Penyesuaian ini dilakukan berdasarkan studi sejak enam bulan lalu sehingga diharapkan bisa memberikan lebih banyak kenyamanan bagi penumpang,” ujar Teddy Irawan, Vice President Director Sales and Marketing PT NMI, di Jakarta, Rabu (20/10). Salah satu penyesuaian adalah tuning mesin agar cocok dengan bahan bakar di Indonesia. Di Jepang, Elgrand sudah mengusung mesin Euro 4, sedangkan Indonesia masih memakai standar Euro2. Teddy mengatakan proses penyesuaian hampir mencapai tahap akhir, dan tuntas menjelang akhir tahun ini. New Nissan Elgrand diperkuat mesin berkapasitas 3.5 liter VQ35DE yang memiliki daya maksimum mencapai 206 kW (280 PS) pada 6.400 rpm, sementara torsi maksimum mencapai 344 Nm (35.1 kgfm) pada 4.400 rpm. New Nissan Elgrand akan dibanderol di bawah 900 juta rupiah. Harga ini cukup kompetitif mengingat kompetitor lain di segmen ini berharga di atas satu miliar rupiah. Takayuki Kimura, President Director PT NMI, mengatakan pasar segmen MPV premium di Indonesia cukup kecil, sekitar 200 – 250 unit per bulan. Pembelinya biasanya telah memiliki 2 – 3 mobil lain. Namun, pihaknya yakin New Elgrand mampu terjual 50 unit per bulan atau sekitar 20 persen dari total pasar MPV kelas elite. “New Elgrand punya fitur dan spesifikasi yang lebih dibanding kompetitor selain harganya juga murah,” paparnya. Di Indonesia, segmen ini masih dikuasai Toyota Alphard. Teddy Irawan menegaskan dengan New Elgrand,
KORAN JAKARTA/JULIARDI
SEGMEN KECIL I Mercedes-Benz Viano pada Indonesia International Motor Show (IIMS) 2010 lalu. Mercedes akan memasukkan Viano ke Indonesia untuk bersaing di pasar MPV premium. Meski kecil segmen ini dinilai tidak sensitif harga. pihaknya yakin mampu menembus dominasi Alphard. Optimisme itu didasarkan pada kondisi di Jepang, Nissan Elgrand adalah MPV premium terlaris, di atas Vellfire dan Alphard. Sejak dipasarkan Agustus 2010 lalu, penjualan New Elgrand telah mencapai 10.000 unit. Sepanjang September, ungkap Kimura, penjualan Elgrand menyentuh angka 6.345 unit, Alphard 3.535 unit, dan Vellfire 4.276 unit. Selain Alphard, di segmen MPV premium, Elgrand masih harus bersaing dengan Honda Ellysion, VW Caravelle, Mitsubishi Delica D;5 dan Mercedes-Benz Viano. Yuniadi H Hartono, Deputi Direktur Pemasaran PT Mercedes Benz Indonesia (MBI), mengatakan pada tahap awal pihaknya akan mendatangkan Viano secara utuh atau completely built up (CBU) dari Jerman. Namun tidak tertutup kemungkinan dijajaki perakitan MPV mewah ini di pabrik Mercedes-Benz di Wanaherang, Bogor. Dikabarkan Viano akan dilepas sekitar 1,2 miliar rupiah. Direktur Penjualan dan Pemasaran MBI, Roland Staehler, menjelaskan Mercedes tertarik ikut menggarap segmen MPV mewah karena adanya potensi pasar di Indonesia. “Persiapan terus dilakukan mengadaptasi berbagai penyesuaian dengan karakteristik pasar di Indonesia. Salah satunya dilakukan terhadap interior Viano. Terutama pada fitur hiburan seperti televisi serta perangkat elektronik lain,” jelas Roland Staehler, pekan lalu. Mitsubishi rencananya
mulai memasarkan Delica D;5 tahun depan. PT Kramayudha Tiga Berlian (KTB) telah memajang mobil keluarga yang berpenampilan garang sekaligus elegan ini di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2010. Direktur Pemasaran PT KTB, Rizwan Alamsyah, mengaku masih butuh waktu untuk memantau perkembangan pasar. KTB sedang melakukan negosiasi terkait harga jual dengan prinsipalnya di Jepang karena model ini akan didatangkan dalam kondisi utuh. Harga jualnya ditaksir sekitar 700 juta rupiah. “Tapi itu semua masih bergantung pada hasil negosiasi dengan prinsipal dan pajak di Indonesia. Ya mudahmudahan bisa main pada kisaran harga tersebut agar lebih kompetitif,” kata Rizwan. Sementara itu, Manajer Perencanaan dan Analisis PT Toyota Astra Motor (TAM) Anton Jimmi mengatakan potensi pasar MPV premium di Indonesia cukup besar. Saat krisis global saja penjualan kendaraan MPV tak banyak terpengaruh.
Tak Gentar Pada 2008 penjualan Alphard 54 unit, tahun lalu naik menjadi 182 unit. Tahun ini pihak Toyota berani menambah target penjualan Alphard menjadi sekitar 200 – 250 unit. Tiga varian Alphard dibanderol sekitar 806 juta rupiah (2.4 X AT), 906 juta rupiah (2.4 G AT), dan 1,112 miliar rupiah (3.5 AT). “Kami tidak gentar dengan hadirnya banyak pemain baru di segmen MPV premium. Toyota Alphard juga memiliki image dan positioning yang kuat di pasar nasional,” jelas Anton. Namun, tak semua produsen kepincut ikut meramaikan pasar MPV kelas mewah. PT Ford Motor Indonesia tidak mau terbawa arus karena masih fokus pada kendaraan segmen B atau entry level seperti Fiesta hatchback. “B-segment lebih menarik karena pasarnya jauh lebih besar, dan Ford akan memperkuat posisi di segmen itu saja,” kata Direktur Pema-
saran PT Ford Motor Indonesia Davy Tuilan. Segmen MPV premium digadang-gadang bakal menembus pertumbuhan penjualan terbesar seiring membaiknya perekonomian dan meredanya dampak krisis finansial global. Tahun ini, penjualan MPV premium diperkirakan mencapai 1.420 unit. Pada 2009, pasar MPV premium menyusut menjadi 544 unit seiring tekanan krisis finansial, lebih rendah dibandingkan dengan tahun sebelumnya yang 909 unit. Wakil Presiden Direktur PT Hyundai Mobil Indonesia (HMI), Erwin Djajadiputra, mengungkapkan total penjualan MPV di seluruh level akan menguat sekitar 3,5 persen menjadi 232.870 unit tahun ini dibanding tahun lalu sebanyak 224.733 unit. Lonjakan terbesar akan diraup MPV segmen premium, yakni 161 persen, disusul level medium dan low masing- masing 5,3 persen. mri/E-5
KORAN JAKARTA/JULIARDI
RODA BISNIS Target Smart Fortwo Terjual 750 Unit JAKARTA – PT MercedesBenz Indonesia (MBI) menargetkan 750 unit mobil mungil Smart Fortwo bisa terjual tahun depan. Pengiriman line up baru pabrikan mobil mewah asal Jerman itu akan tiba Desember 2010 nanti. Wakil Direktur Marketing MBI, Yuniadi H Hartono, mengatakan target 750 unit merupakan angka tahap awal, mengingat konsentrasi penjualannya masih di Jakarta dan Bali. “Peluncurannya akan kita lakukan di penghujung tahun nanti, tapi konsumen yang berminat paling cepat baru bisa menerima unitnya awal 2011,” jelasnya, Jumat (22/10). Smart Fortwo merupakan mobil mini untuk dua penumpang yang khusus dipasarkan di Indonesia. MBI akan menawarkan tiga varian, yakni Smart Pure seharga 219 juta rupiah, Smart Passion 249 juta rupiah, dan Smart Cabriolet yang dibanderol 269 juta rupiah. Mercy akan mengincar ope-
rator penyewaan mobil di Bali sebagai pasar Smart Fortwo. Wisatawan di Bali mulai bisa menjajal mobil ini akhir tahun nanti. MBI sedang mencari operator penyewaan kendaraan (rental) di Bali yang mau membeli Smart Fortwo. Sementara itu, penjualan global Mercedes Benz berhasil mencatat rekor penjualan bulanan dunia tertinggi selama September 2010. Penjualan kendaraan premium Mercedes-Benz selama itu sekaligus menjadi yang terbaik sepanjang 2010. Selama bulan Sepember 2010, Mercedes-Benz meraih peningkatan pada hampir semua pasar dengan total penjualan global 118.600 unit, atau meningkat 13 persen dari bulan yang sama tahun lalu yang hanya 104.900 unit. Tambahan penjualan tersebut menjadikan total penjualan global Mercedes-Benz sejak Januari hingga September 2010 telah mencapai 854.000 unit, meningkat 16 persen dari periode yang sama tahun lalu yang meraih 737.600 unit. mri/E-5
Pemda Diharapkan Bantu Mobil Murah JAKARTA – Pemerintah daerah (pemda) diharapkan membantu program pemerintah yang akan merealisasikan proyek mobil murah. Direktur Jenderal Industri Alat Transportasi dan Telematika Kementerian Perindustrian (Kemenperin) Budi Darmadi mengatakan respons dari pemda terhadap program pengembangan mobil murah dan ramah lingkungan (low cash and green car) cukup baik karena akan meningkatkan pertumbuhan perekonomian di setiap daerah. “Di daerah akan dibangun tempat servis, tempat pembelian sparepart, dan jasajasa lain yang berhubungan dengan program ini sehingga akan membantu perekonomian daerah. Pemda juga diberi wewenang memberikan insentif,” jelasnya, baru-baru ini. Dengan pemberian insentif, kata dia, diharapkan masyarakat daerah juga bisa menikmati program mobil murah tersebut tanpa terbentur pajak kendara-
an bermotor yang tinggi. Budi juga menilai dana yang dibutuhkan untuk melakukan investasi ini akan lebih dari 100 juta dollar AS. Menurut Budi, dibutuhkan waktu kurang lebih dua ta-
hun untuk menguji mobil lalu menjualnya ke konsumen. “Pemerintah masih dalam proses pembuatan regulasi mobil murah dan ramah lingkungan, dan diharapkan regulasi ini dapat selesai tahun ini.” mri/E-5
» Strategi Menengah
AFP PHOTO / YOSHIKAZU TSUNO
»
CEO Bridgestone Shoshi Arakawa mengumumkan strategi bisnis jangka menengah perusahaan di Tokyo, Jepang, Rabu (20/10). Produsen ban itu akan meningkatkan penjualan bersihnya menjadi 43,2 miliar dollar AS dan pendapatan operasional ditargetkan 3,45 miliar dollar AS pada 2012.
Toyota Produksi Prius di Thailand BANGKOK – Toyota Motor Thailand Co Ltd atau TMT mulai memproduksi Prius di Thailand. Ini membuat Thailand sebagai negara ketiga yang memproduksi Prius setelah Jepang dan China. Prius akan diproduksi di Provinsi Chachoengsao, dekat Bangkok. Demikian diungkapkan manajemen Toyota Thailand seperti yang dikutip AFP dari situs resmi Toyota setempat, Jumat (22/10). Produksi itu dilakukan karena banyaknya konsumen Toyota di Thailand tertarik pada Prius Gen3 yang dilengkapi dengan teknologi terbaru. Produksi Prius Gen3 di Thailand mengikuti Toyota Camry hybrid yang meluncur lebih dulu pada 2009. “Ketertarikan konsumen Toyota di Thailand atas Prius sangat besar dan terus berkembang. Produksi Prius di Thailand mengikuti jejak Toyota Camry hybrid yang sudah lebih dulu pada 2009 silam. Ini akan menjadi basis produksi untuk memenuhi kebutuhan konsu-
men,” sebut Presiden Toyota Thailand, Kyoichi Tanada. Jika tidak ada aral melintang, peluncuran resmi Prius yang kini sudah memasuki generasi ketiga produksi Thailand akan dilakukan pada 16 November 2010. Prius Gen3 produksi Thailand bakal dibanderol 1,3 juta baht atau sekitar 387 juta rupiah. Prius produksi Jepang dan Prius Thailand akan sama persis. “Dengan tingkat performa yang sempurna untuk lingkungan, desain dan teknologi pada Prius, kami harap ini akan membuktikan kepada khalayak Thailand, dan mereka akan semakin menikmati menggunakan Prius,” jelas Tanada. Sebelumnya, TMT memproduksi Camry Hybrid di Thailand. “Camry Hybrid telah diperkenalkan di Thailand dan Asia serta sukses mencapai penjualan lebih dari 10.000 unit hingga Oktober tahun ini. Sekarang, Toyota Motor Thailand siap memperkenalkan mobil hibrida lain buat konsumen Thailand, yaitu Prius, mulai November ini,” ujarnya. mri/E-5
RONA ®
Sabtu 23 OKTOBER 2010
17
Kehadiran Mereka Memicu Pro dan Kontra
P
roduksi film Indonesia saat ini meningkat cukup tajam. Para pebisnis menganggap film Indonesia menjanjikan keuntungan luar biasa. Kualitas, kreativitas, inovasi, dan keuntungan merupakan empat hal penting dalam produksi film Indonesia saat ini. Pemerannya pun turut kecipratan keuntungan, termasuk bintang film porno asing. Masuknya sejumlah bintang film porno asing dalam produksi film Indonesia memicu pro dan kontra di masyarakat. Sebagian masyarakat meminta agar bintang porno asing tidak hadir dan berperan di film yang akan diedarkan di Indonesia. Namun, sebagian lainnya tidak menolak kedatangan mereka. Kalangan masyarakat ini menerima kehadiran mereka untuk berperan di film tersebut dengan catatan tidak beradegan seks. Mahasiswa ekonomi Universitas Diponegoro (Undip) Semarang, Pramuditya, 22 tahun, menyatakan setuju dengan keberadaan bintang porno asing di film Indonesia.
Cuplikan film Menculik Miyabi DOKUMEN MAXIMA PICTURES
MELAWAN ARUS l Kehadiran sejumlah bintang panas asing dalam kancah perfilman Indonesia sejatinya melawan arus terhadap kebangkitan film Indonesia yang dibangun oleh beberapa sineas muda. Pasalnya, karya para sineas muda berusaha mendudukan film domestik menjadi tuan di negeri sendiri. Untuk itu, perlu ada dukungan intens dari pemerintah tethadap film Indonesia yang berbasis budaya lokal.
Sensasi Bintang Panas di Industri Film Lokal S
ebagian penikmat film Tanah Air mencibir. Dahi mereka berkerut saat (lagilagi) membaca berita kedatangan bintang porno asing, yang untuk kesekian kalinya main film di Indonesia. Setelah kemarin Rin Sakuragi bermain di film Suster Keramas, Heather Storm dalam Paku Kuntilanak, dan Maria Ozawa beraksi lewat Menculik Miyabi, kini Tera Patrick, bintang film porno Amerika Serikat (AS), diam-diam menyelinap masuk ke Indonesia untuk unjuk akting di film horor Rintihan Kuntilanak Perawan (RKP). Film bertema horor plus adegan panas, konon, adalah kolaborasi yang tepat bagi sebagian produser film untuk mengeruk keuntungan. Itu sebabnya, meski jumlah penonton suguhan visual jenis itu tak pernah melampaui angka 1.000 orang, film-film jenis itu terus dibuat. Lagi dan lagi. Di antara kemunculan film-film bertaji Indonesia layaknya Laskar Pelangi, Ayatayat Cinta, atau yang terbaru Sang Pencerah, sayangnya, masih ada saja pemain industri film Tanah Air yang senang berkubang di film-film semacam itu. Bukan cuma mengumbar adegan atau kalimat tak senonoh, bintang utamanya pun kini dibawakan langsung dari luar negeri. Bintang-bintang itu di negeri asalnya sudah familiar dikenal se-
Rin Sakuragi DOK KORAN JAKARTA
Untuk memancing rasa penasaran penonton, sebagian produser film berlomba-lomba memboyong bintang porno asing main di Indonesia. Mereka berharap tercipta sensasi yang membuat publik berbondong-bondong datang ke bioskop.
bagai bintang film porno kelas wahid. Padahal di sisi lain, banyak sineas lokal tengah berupaya menaikkan pamor film Tanah Air dengan membawa film-film mereka ke berbagai festival film internasional. Akankah kemunculan film-film yang menjual sensasi bintang panas ngetop ini menghambat kemajuan dunia perfilman lokal yang perlahan-lahan mulai bangkit dari mati suri? Menanggapi hal itu, pengamat film, Yan Wijaya, punya pendapat sendiri. “Bukan barang baru sebenarnya. Dari dulu sudah banyak juga produser mengundang bintang f i l m asing main di Indonesia. Tapi ya itu, semuanya memang bintang kelas B. Jadi hal itu memang untuk lebih
menekankan pada unsur sensasinya,” papar Yan saat dihubungi via telepon. Meski demikian, zaman dulu, bintang asing yang diundang adalah pemain laga. Yan menyebut nama Cynthia Rothrock, aktris spesialis action yang di Tanah Air pernah bermain dalam film Lady Dragon 2 (Angel of Fury). Selain itu, masih banyak bintang film luar yang main di Indonesia, dan itu tidak hanya dari AS, tapi juga Italia dan Filipina. Jika dibanding zaman lampau, tahun-tahun belakangan, diakui Yan, para bintang yang datang memang lebih banyak pemain film dewasa, yang jualan utamanya adegan sensual ketimbang kemampuan akting. “Agaknya ini trik produser film yang juga pedagang untuk meraup keuntungan. Karena mereka sadar, tahun ini penonton bioskop turun drastis dibanding tahun lalu,” ujar lelaki itu mencoba menganalisis. Dengan alasan untuk memancing minat penonton itulah kemudian sebagian produser lokal berlombalomba memboyong bintang film porno asing main di layar film Nusantara. Mereka berharap tercipta sensasi hebat yang akan membuat publik penasaran, dan akhirnya berbondong-bondong datang ke bioskop.
Suguhan Beda KK Dheeraj, produser film RKP, saat ditemui Koran Jakarta, membenarkan pendapat Yan. Menurutnya, mengundang Tera Patrick sebagai pemain utama memang merupakan cara dirinya meraih banyak penonton sekaligus meraup keuntungan menjanjikan. Ia pun tahu risiko penolakan dari sejumlah pihak bisa terjadi jika melakukan hal tersebut. “Rasa takut sih ada, makanya kita syuting diam-diam,” ujarnya pendek. Alasan utama produser keturunan India itu memakai Tera Patrick adalah berdasarkan riset yang ia lakukan, nama bintang porno tersebut memang sudah sedemikian tenar di sejumlah peminat film dewasa. KK jujur mengakui, sebagai produser, ia memang dituntut untuk pintar-pintar menyiasati agar penonton mau datang ke bioskop. Salah satu caranya dengan menampilkan suguhan yang berbeda. “Jumlah penonton tahun ini turun, jadi saya mesti membuat sesuatu yang beda. Saya tidak mau ambil risiko, membuat film drama yang tidak ada penontonnya.” Pria bebadan tegap itu menjelaskan kedatangan bintang film asing seperti Tera Patrick bukanlah yang pertama di film-film yang ia buat. Sebelumnya, ia juga pernah mengundang bintang film Asia Yuzuki dari Jepang. Jadi, sebenarnya tidak ada yang perlu dihebohkan dengan kedatangan Tera ke Indonesia. Dari pengalaman memproduksi 13 film, menurutnya, genre horor yang dibumbui adegan menyerempet panas adalah tema yang paling banyak mengundang kedatangan penonton. Dari catatan K2K, rumah produksi yang ia buat,
ada pula beberapa film yang ia produksi dicekal karena mengundang kontroversi. Jadi, jika sekarang RKP lulus sensor, berarti ia memang sudah layak tayang untuk penonton Indonesia. Veronica Kusuma, kritikus film, berpendapat, “Menggunakan bintang film luar sebagai sensasi merupakan cara paling gampang dan murah membuat penonton duduk manis di bioskop. Tapi ingat, hal ini tidak akan membuat perbaikan kualitas film lokal, baik dari segi cerita maupun gaya penyutradaraan.” Menurut perancang program festival film itu, kemunculan bintang film porno asing tidak akan menjadi barometer, apalagi penentu, maju atau mundurnya dunia perfilman lokal. Sebab sejak tahun ‘70-an, trik bisnis semacam ini memang sudah terjadi. “Saya melihat hal ini lebih pada trik marketing mereka saja sehingga ketika sensasi beritanya muncul, makin banyaklah orang yang penasaran mau lihat,” terangnya. Namun, Vero yakin cara seperti itu tidak akan langgeng memengaruhi penonton untuk datang ke bisokop dalam jangka waktu lama. Kebanyakan, film yang mengutamakan sensasi ketimbang jualan cerita melempem dalam jumlah raihan penonton, di bawah 500 ribu orang. Menanggapi fenomena berdatangannya bintang film porno ke Indonesia, Didin Hafidhuddin, ustadz yang menjabat Wakil Ketua Dewan Syariah Nasional MUI, mengatakan film yang memuat aksi pornografi mestinya tidak ditayangkan di bioskop kita. “Karena hal ini bisa berdampak besar terhadap penonton, khususnya generasi muda.” Didin sendiri heran, bagaimana mungkin film seperti itu bisa lulus sensor. “Bahaya, film macam itu bisa merusak moral dan kejiwaan. Saya lebih setuju kalau bioskop kita diisi filmfilm bermuatan mendidik, ditambah tema dan penggarapan berkualitas,” tutupnya bijak. rai/L-4
Dengan berperan dalam film Indonesia, berarti Indonesia diakui keberadaannya. Namun, semua itu harus berpegang pada etika dan moral ketimuran yang berlaku di Indonesia. “Tidak ada salahnya mereka datang dan membintangi film di Indonesia. Namun, pemahaman budaya ketimuran tetap harus ditekankan. Selain itu, penjaga pintu terakhir, Lembaga Sensor Film (LSF), harus tegas dalam melakukan tindakan penyensoran film,” katanya. Berbeda halnya dengan Ayu Puspita, 21 tahun. Mahasiswa asal Jawa Timur ini menentang keberadaan bintang porno asing yang membintangi film Indonesia. “Film Indonesia saat ini berada dalam kekuasaan kapitalisme, liberalisme, dan pornografi,” ujarnya. Menurutnya, tidak ada manfaat yang bisa diambil dari peran mereka, bahkan bangsa Indonesia akan lebih terpuruk akhlaknya. “Akhlak bangsa kita akan rusak, apalagi peran lembaga sensor sangat tidak memuaskan,” ungkapnya. Ayu meminta pemerintah bertindak tegas dengan keberadaan bintang porno yang datang dan membintangi film Indonesia. Sementara itu, pengamat film dan musik, Bambang Is, mengatakan kualitas film nasional merosot bersamaan dengan hadirnya sejumlah bintang porno asing dan membintangi perfilman di Tanah Air. Munculnya film-film bertema seks, kata Bambang, akan berpengaruh pada kelangsungan film nasional. Kita harus belajar dari pengalaman masa lalu, ketika merebaknya film berbau seks menidurkan kembali perfilman kita. Terlebih akhir-akhir ini, banyak sineas yang memiliki tren melibatkan bintang film luar negeri yang di negaranya dianggap sebagai bintang film X. Jika itu dibiarkan, film Indonesia akan semakin terperosok. Sejumlah bintang porno impor membintangi beberapa film Indonesia yang digarap oleh sineas Indonesia, di antaranya Tera Patrick (Rintihan Kuntilanak Perawan), Maria Ozawa (Menculik Miyabi), dan Yuzuki (Rayuan Arwah Penasaran). “Sebuah tren yang pernah berjaya pada awal ’90-an akhirnya malah menjadi pemicu tersungkurnya perfilman Indonesia,” katanya. Keadaan perfilman Indonesia saat ini membuat sejumlah sineas yang telah membangkitkan film Indonesia meradang. Karena itu, peran LSF semakin penting agar film yang dihasilkan dapat bermutu, menjaga etika dan moral, serta bertanggung jawab terhadap akhlak bangsa Indonesia. SM/L-1
Tera Patrick DOKUMEN/KORAN JAKARTA
18
Sabtu
KORAN JAKARTA
23 OKTOBER 2010
Menonton Film Bollywood Rasa Hollywood
Mencermati Pasang-Surut Sinematografi Indonesia
P
Film Indonesia mengalami kejayaan dan keterpurukan. Siklus ini memang harus dilalui perjalanan film Indonesia ini. Ada film yang dibenci dan dicintai, ada juga film yang dicaci dan dicari. Namun, film Indonesia masih menjadi magnet bagi sebagian orang yang menggeluti perfilman, bahkan menjadi incaran pebisnis.
FOTO-FOTO: DOK KORAN JAKARTA
T
anggal 30 Maret diperingati sebagai Hari Film Nasional. Penetapan itu diatur pemerintah melalui Keppres No 25 Tahun 1999. Dipilihnya tanggal dan bulan tersebut karena pada 30 Maret 1950 ada syuting perdana produksi film buatan Indonesia berjudul Darah dan Doa yang disutradarai Usmar Ismail. Setelah Usmar Ismail, berturut-turut hadir Asrul Sani, Arifin C Noor, Salim Said, dan Usmar Ismail yang menjadi pemikir dan praktisi sinema. Kehadiran mereka dikenal sebagai tonggak dimulainya perfilman di Tanah Air. Dalam sejarahnya, film dan bioskop lahir saat film pertama kali ditonton oleh umum di Grand Cafe Boulevard de Capucines, Paris, Prancis, pada 28 Desember 1895. Sebenarnya film nasional telah diproduksi hingga puluhan judul pada 1926 hingga 1940. Namun, produksi film saat itu didominasi oleh pengusaha, dan dilakoni sinema asal Belanda dan China. Memasuki era 1980 hingga 1990, film nasional mengalami keterpurukan akibat film impor yang masuk tidak dapat terbendung. Masalah lain, seperti dana dan sumber daya manusia, bahkan kebijakan pemerintah yang tidak berpihak pada dunia film, menambah renggang jarak antara film, bioskop, dan penonton. Padahal, tiga komponen itulah yang memiliki pemahaman yang sama terhadap industri film. Namun pada 1980-an, film Indonesia tercatat pernah mengalami kejayaan. Dari data yang ada, produksi film nasional meningkat. Jika di tahun 1970 yang ada 604 judul film, pada 1980 meningkat menjadi 721 judul film. Film-film tersebut umumnya bertema komedi, sekshoror, musik, dan silat kolosal. Contoh film yang mengalami kejayaan kebanyakan dibintangi oleh trio DKI (Dono, Kasino, Indro), Rano Karno, Benyamin Sueb, Suzanna, dan Rhoma Irama. Ada juga film remaja yang mendongkrak penonton untuk datang ke gedung bioskop, seperti Catatan Si Boy dan Lupus. Film kolosal seperti Saur Sepuh juga mengalami lonjakan penonton. Memasuki tahun 1990-an, film nasional benar-benar terpuruk akibat filmfilm bertema panas, seperti Pergaulan Metropolis (1994), Gadis Metropolis (1992), Akibat Hamil Muda (1993), Nafsu dalam Cinta (1994), dan Gairah Terlarang (1995), bermunculan. Era tersebut benar-benar didominasi film panas sehingga melahirkan sejumlah aktris yang dijuluki bom seks, seperti Yurike Prastica, Inneke Koesherawati, Febby Lawrence, Eva Arnaz, dan Enny Beatrix. Karya Berkualitas Dalam keadaan terpuruk, Garin Nugroho menghadirkan sejumlah karya film yang berkualitas, seperti Cinta dalam Sepotong Roti dan Daun di atas Bantal yang memenangi berbagai peng-
hargaan di festival film internasional. Kebangkitan film nasional dimulai pada awal 2000. Saat itu, sejumlah sineas muda muncul sejalan dengan industri film yang juga mulai diminati sejumlah pebisnis. Jumlah penonton dan antusiasme masyarakat yang menonton film karya anak bangsa menjadi modal untuk terus berkarya para sutradara muda, seperti Nia Di Nata, Riri Reza-Mira Lesmana, Jose Purnomo, Rizal Mantovani, Garin Nugroho, Rudi Soedjarwo, Nan Achnas, Aria Kusumadewa, dan Hanung Bramantyo. Masih banyak lagi sineas yang membangkitkan perfilman di Tanah Air
Film merupakan paduan dari berbagai konsep kreatif dan inovatif seni musik, seni rupa, drama, dan teknologi. Film menjadi pilar penting di bidang sosial, politik, ekonomi, dan budaya. Empat pilar tersebut memberikan warna perfilman di Indonesia. Film juga dipercaya dapat mengubah keadaan karena di dalamnya terkandung misi dan visi. Selain itu, film menjadi sarana dan alat komunikasi massa terkait proses pembuatan meski tetap harus berpegang pada etika dan moral, serta budaya ketimuran yang berlaku, terlepas dari kebebasan berekspresi.
« Kebangkitan film nasional dimulai pada awal 2000. Saat itu, sejumlah sineas muda muncul sejalan dengan industri film yang juga mulai diminati sejumlah pebisnis.
»
sehingga pada Desember 2004 Festival Film Indonesia (FFI) digelar. Hingga kini, pentas film nasional terus membara. Pelakon sinema Indonesia masa kini, dengan talenta khas, menghadirkan produk sinema Indonesia yang bermutu. Pentas gedung pertunjukan film kini tak pernah sepi dari judul film bertema Indonesia. Judul film mulai bermuculan, seperti Kehadiran Beth, Bintang Jatuh, Pasir Berbisik (2000), Ada Apa Dengan Cinta? (2001), Eliana Eliana (2002), Arisan (2003), Mengejar Matahari (2004), Janji Joni (2005), Berbagi Suami (2006), Get Married (2007), dan Ayat-Ayat Cinta (2008).
Penjaga Aturan Peran lembaga Sensor Film (LSF) menjadi sangat penting dalam menjaga aturan, etika, dan moral produksi film nasional sehingga dapat memberikan pencerahan bagi bangsa yang saat ini membutuhkan peningkatan kualitas dan sumber daya manusia yang bertanggung jawab. LSF adalah lembaga yang dibentuk melalui Undang-Undang No 8 Tahun 1992 tentang Perfilman. UU ini memuat tentang visi misi ideal kebijakan perfilman nasional untuk melindungi kepentingan budaya bangsa dan moral masyarakat. UU ini menekankan pentingnya upaya perlindungan moral bagi
®
masyarakat dan generasi muda. Dengan demikian, melalui LSF, pemerintah dapat melakukan upaya preventif di tengah mudahnya akses media massa dan informasi seperti sekarang. Pengamat film dan musik, Bambang Is, menilai bangkitnya film nasional ditandai dengan munculnya para sineas yang memiliki komitmen memajukan perfilman di Indonesia. Para sineas tersebut memiliki kualitas dan kreativitas yang mampu diterjemahkan dalam sebuah film. ”Film terus mengalami perkembangan bersamaan dengan bergairahnya film menjadi industri,” katanya. Namun, munculnya film-film bertema seks akan berpengaruh terhadap kelangsungan film nasional. Kita harus belajar dari pengalaman masa lalu, ketika merebaknya film berbau seks akan menidurkan kembali perfilman kita. Terlebih akhir-akhir ini banyak sineas yang memiliki tren melibatkan bintang film luar negeri yang di negaranya dianggap sebagai bintang film X. Jika itu dibiarkan, film Indonesia akan semakin terperosok. Hal senada diungkapkan Garin Nugroho. Menurut Garin, merosotnya kualitas film nasional belakangan ini akan makin memengaruhi promosi dan peluang berkompetisi di bebeberapa festival film luar negeri, terutama jika hal itu dikaitkan dengan tren ramainya film-film bertema serupa. “Di Indonesia, antara film laris dan bermutu oleh produser maunya semua diborong. Ya nggak bisa dong. Ibarat orang masak, kalau mau memasak nasi goreng ya nasi goreng saja, jangan nasi goreng dicampur dengan sayur koyor,” ungkapnya. SM/L-1
erfilman India terus mengalami perkembangan. Walaupun budaya dan tradisi masih melekat pada hasil produksi film mereka, seperti tarian dan nyanyian, produksi film mereka tidak pernah merosot. Perfilman India terus mengalami perkembangan dan meninggalkan industri film di sejumlah negara Asia. Pada 2001, flim India memasuki babak industri. Keuntungan dari produksi film ini mulai diperebutkan. Pemerintah India pada waktu itu belum sepenuhnya memberikan dukungan pada film India sehingga perfilmannya jalan di tempat. Para pengamat dan praktisi film memprediksi Bollywood akan menjadi Hollywood. Sumber daya manusia (SDM) yang dimiliki oleh India juga mendukung. Pemuda-pemudi di India mulai belajar ilmu dan teknik film untuk mendukung perfilman di negeri tersebut. Hasilnya dapat dilihat. Kemajuan film India semakin pesat dengan dukungan teknologi dan SDM yang berkualitas, serta hasil film yang mendunia. Para sineas India melihat peluang lebar. Mereka menilai industri film saat ini cukup menjanjikan. Selain kualitas, mereka ingin hasil karya filmnya dapat dinikmati di seluruh dunia. Sutradara Hollywood pun mulai melirik India sebagai basis produksi film. Film Slumdog, misalnya, yang ditangani banyak sineas asing, disutradarai Briton Danny Boyle dan Dev Patel dari Inggris, serta diproduksi oleh Fox Picture. Sejumlah kemajuan juga dicapai. Industri dan teknologi perfilman India sangat terasa di film My Name Is Khan. Jika kita menonton film ini, kualitas film akan sangat terasa. Sederhananya, film Bollywood rasa Hollywood. Yang sedikit berbeda hanya pemainnya karena mereka memiliki wajah yang khas. Film My Name Is Khan mendapat sambutan dan apresiasi dari sejumlah negara. Bahkan apresiasi muncul dari para kritikus film internasional. Film My Name Is Khan yang merupakan besutan Karan Johar menceritakan kisah hidup seorang Khan (dibaca secara epiglotis). Dalam setiap adegannya, Khan selalu berucap “My name is Khan, and I’m not a terrorist”.
Cinta Universal Film ini ingin memberi pesan tentang perbedaan agama dan terorisme yang dibumbui cerita percintaan. Cinta yang bersifat universal, cinta yang diajarkan dalam agama dan arti sebuah nama. Di balik kisah cinta dari film tersebut, terselip pesan bahwa Islam bukanlah teroris sejak peristiwa 11 September, dan akibat kejadian tersebut, warga muslim di Amerika Serikat harus menanggung penderitaan dari efek tindakan teroris di sana. Film ini membuktikan bahwa cinta, persepsi agama, dan Sindrom Asperger menjadi satu. Film yang merupakan kolaborasi patungan antara Fox Searchlight Pictures dan Dharma Productions merupakan film terbaru aktor terpopuler di India, Shah Rukh Khan. Film tersebut menjadi film Bollywood yang paling sukses dalam sejarah box office Inggris. Sejak dirilis pada 12 Februari 2010 lalu, film ini langsung meluncur ke peringkat enam box office Inggris. Bahkan film tersebut berhasil meraup pendapatan 1,4 juta dollar AS. Film ini bercerita tentang sosok Rizwan Khan, seorang muslim India yang sejak lahir menderita Sindrom Asperger (Asperger Syndrome). Sindrom Asperger adalah salah satu gejala autisme. Para penderitanya memiliki kesulitan dalam berkomunikasi dengan lingkungan sekitar. Di akhir dari film ini, Khan memulai petualangannya melintasi berbagai negara bagian Amerika Serikat demi bertemu dengan calon Presiden Barrack Obama yang sedang berkampanye keliling Amerika. Ia bertekad memberi tahu Presiden Amerika Serikat bahwa namanya adalah Khan, dan dia bukan teroris. “My Name is Khan, and I’m not a terrorist.” SM/L-1
DOK KORAN JAKARTA
KORAN JAKARTA
JALAN-JALAN
®
Sabtu 23 OKTOBER 2010
19
Berwisata ke beberapa museum di Kota Palembang tentunya menjadi pilihan yang menarik. Di sana banyak koleksi benda-benda bersejarah sejak zaman kerajaan yang bisa menambah pengetahuan wisatawan tentang Sumatra Selatan.
R
uangan yang berdebu, kusam, tidak terawat, dan sepi bisa jadi merupakan kesan umum masyarakat mengenai museum. Tempat yang sarat pengetahuan, bernilai sejarah, serta mengasyikkan sering kali tertutupi oleh kondisi fisik museum. Anggapan masyarakat mengenai kondisi museum itu memang ada benarnya. Pasalnya, banyak museum di Tanah Air yang kondisinya kurang terawat sehingga fungsinya seolah-olah sebagai tempat penyimpanan barangbarang dari masa lalu. Tidak lebih dari itu. Oleh karena itu, tidak heran apabila sebagian besar masyarakat Indonesia belum menjadikan museum sebagai salah satu tempat tujuan wisata. Kalaupun ada yang mendatangi museum, tujuan utamanya bukan untuk berwisata. Hal itu diakui oleh Dian, Irma, dan Prima, ketiganya mahasiswi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Muhammadiyah, Palembang, Sumatra Selatan. Mereka mengunjungi museum karena tugas dari kampus. Dian mengatakan dirinya tidak tertarik pergi ke museum karena suasananya terkesan sepi dan benda-benda yang dipamerkan pun tidak boleh disentuh. “Suasana museum sepi, jadi takut kalau berkunjung sendiri,” akunya. Hal senada diungkapkan oleh Irma. Menurutnya, di beberapa museum kerap kali tidak ada petugas pendamping yang bisa menjelaskan berbagai koleksi di dalamnya. Hal itu menyebabkan pengunjung merasa kesulitan memahami nilai-nilai sejarah yang melatarbelakangi berbagai benda koleksi tersebut. Menurut Kepala Bidang Museum, Sejarah, dan Purbakala Dinas Pariwisata Provinsi Sumatra Selatan, Sutardi Harun, pengunjung museum memang masih sepi karena pengelolaannya masih dalam transisi dari Dinas Pendidikan ke Dinas Pariwisata. “Kami akui pengunjung memang masih sepi karena kami belum memunyai program dan masih dalam tahap pembenahan organisasi. Hal itu disebabkan pengelolaannya baru dua bulan dialihkan dari Dinas Pendidikan,” ujarnya. Berbagai keluhan yang dilontarkan masyarakat tersebut seyogianya bisa menjadi masukan bagi para pengelola museum di Tanah Air untuk memperbaiki kondisi museum. Dengan demikian, fungsi museum pun benarbenar dapat optimal, bukan lagi hanya sebagai tempat penyimpan
Napak Tilas Masa Kerajaan di Museum Kota Pempek KORAN JAKARTA/NOVERTA SALYADI
BERAGAM CORAK l Di Museum Tekstil di Palembang terdapat ratusan koleksi kain dengan beragam corak dan jenis yang menarik. Kebanyakan kain-kain itu berasal dari masa kerajaan Sriwijaya dan kesultanan Palembang. benda-benda kuno, melainkan pula sebagai objek wisata yang menarik untuk dikunjungi. Sebenarnya, apabila ditilik lebih jauh, banyak hal menarik yang bisa didapati di museum. Sebagai contoh, di museum tekstil Palembang, terdapat 230 koleksi kain dari
berbagai jenis dan corak. Museum yang dibangun pada 2009 itu terletak di Jalan Merdeka, tepat di jantung Kota Palembang. Mungkin karena relatif masih baru, keberadaan museum itu belum banyak diketahui masyarakat. Selain kain songket asal Sumatra Selatan dengan aneka motif, di museum itu tersimpan pula baju khitanan, pakaian pengantin, pakaian kelahiran, baju adat Sumatra Selatan, serta berbagai alat tenun dan mesin pemintal benang. Ada pula gedung tekstil Maratex yang merupakan pabrik
tekstil pertama di Kota Pempek itu. Berbagai koleksi yang ada di dalamnya sebagian merupakan sumbangan dari para donatur, baik yang berada di Sumatra Selatan maupun di luar Sumatra Selatan. Berusia Ratusan Tahun Menariknya, usia benda-benda koleksi itu sudah mencapai ratusan tahun. Sebut saja pakaian Laksamana Ceng Ho, penguasa terkenal di Palembang, dan pakaianpakaian yang pernah dikenakan keluarga Kesultanan
REJANG-LEB
ONG.BLOGS
POT.COM
Palembang. Berdasarkan sejarahnya, kain tenun Sumatra Selatan, seperti songket, blongsom, jumputan, dan batik Palembang, memiliki keterkaitan yang erat dengan kain tenun Asia Tenggara serta dipengaruhi pula oleh budaya Tiongkok, India, dan Arab. Selain museum tekstil, museum yang menarik dikunjungi ialah Museum Balaputra Dewa. Museum yang berlokasi di kilometer 5,5 Jalan Jenderal Sudirman, Palembang, itu berdiri
sejak 1978. Di dalam museum tersebut tersimpan berbagai koleksi purbakala peninggalan Kerajaan Sriwijaya. Beberapa benda bersejarah itu antara lain arca Ganesha, Amarawati, dan Buddha. Benda bersejarah lainnya ialah kerangka hewan yang diperkirakan hidup di berbagai area di Sumatra Selatan dan miniatur rumah adat di pedalaman Sumatra Selatan. Total, jumlah koleksi yang tersimpan di museum itu mencapai sekitar 2.000 buah. Pengunjung yang tertarik berwisata ke Museum Balaputra Dewa bisa datang dari pukul 09.00 hingga 14.00 WIB. Tidak hanya museum yang dikelola pemerintah, museum milik pihak swasta pun ternyata menarik untuk dikunjungi. Lihat saja, di Museum Mir Senen, terdapat banyak benda purbakala yang terbilang unik, seperti songket, keramik, lukisan, peralatan rumah tangga, dan bentuk pintu rumah adat. Usia benda-benda yang berasal dari zaman Kerajaan Sriwijaya hingga Kesultanan Palembang tersebut telah mencapai ratusan tahun. Museum yang dibangun oleh almarhum Mir Senen itu terletak di Jalan Selero, Palembang. Agar masyarakat tertarik melihat berbagai koleksi menarik yang ada di museum, Sutardi mengatakan, pada 2011, Dinas Pariwisata Sumatra Selatan telah
hun depan kami akan menjalankan program ‘Ayo ke Museum’ agar masyarakat lebih mengenal museum sehingga tidak melulu pergi ke mal,” tutur dia. Sutardi menambahkan dalam pelaksanaan program “Ayo ke Museum” itu, pihaknya bekerja sama dengan Dinas Pendidikan setempat untuk menggaet para pelajar agar lebih mengenal museum. KORAN JAKARTA/NOVERTA SALYADI Saat ini, di Palembang terdapat enam museum. Tiga di Museum Mir Senen antaranya, yakni Museum Tekstil, Museum Balaputra Dewa, dan Museum Taman Purbakala Sriwijaya yang dikelola oleh pemerintah provinsi. Sementara dua museum lainnya, yaitu Museum Sultan Mahmud Badarudin II dan Monpera, ada di bawah pengelolaan pemerintah kota, sementara Museum Mir Senen merupakan museum milik perorangan. “Kami telah meminta Museum Mir Senen pemerintah kabupaten dan kota untuk lebih aktif lagi mempromosikan museum,” ujar Sutardi. Lebih lanjut, Sutardi mengatakan untuk lebih mendekatkan museum pada masyarakat, pemerintah tidak memungut biaya besar untuk masuk ke museum. Untuk satu kali berkunjung, ujar dia, pengunBERITAMUSI.COM jung hanya diminta membayar merancang berbagai program. 100 rupiah. Adapun biaya peraProgram tersebut merupakan salah watan museum diambil dari pos lainnya, semisal melalui penyesatu bentuk dukungan terhadap waan auditorium museum untuk pencanangan tahun kunjungan acara pernikahan. PL/L-2 museum 2010 sampai 2014. “TaMuseum Tekstil
Melihat Batuan Prasejarah di Lahat S elain di Kota Palembang, para wisatawan dapat mencari alternatif objek wisata museum lainnya yang ada di Sumatra Selatan. Salah satu daerah yang akan membangun museum khusus megalit, yakni batubatuan besar peninggalan zaman prasejarah, ialah Kabupaten Lahat. Rencana pembangunan museum itu tidak lepas dari alasan ditemukannya banyak batuan megalit yang tersebar di berbagai tempat di Lahat. Selain di pekarangan rumah warga, batuan berusia ratusan tahun tersebut ditemukan di perkebunan kopi dan pedalaman hutan. Salah satu wilayah yang banyak ditemukan batuan megalit ialah Tinggi Ari, Kecamatan Gumay. Karenanya, untuk menjaga dan melestarikan benda-benda purbakala itu, Pemerintah Kabupaten Lahat akan membangun Museum Megalit. Menurut Bupati Lahat Syaifuddin Aswari Rifai, batuan-batuan megalit yang terdapat di Kabupaten Lahat ada yang usianya mencapai 4.000 tahunan. Sayangnya, akses menuju lokasi penemuan batuan tersebut sangat sulit mengingat medannya tidak bersahabat.
“Saat ini kami telah mengajukan izin ke Balai Besar Arkeologi di Jambi agar benda-benda Megalit tersebut dikumpulkan dan ditempatkan di dalam museum,” ujar Aswari. Pihak arkeologi, lanjut Aswari, masih menimbang-nimbang pembangunan Museum Megalit tersebut karena tidak ingin bendabenda tersebut dikumpulkan dalam bentuk aslinya. Mereka khawatir nilai historis dari benda-benda purbakala itu hilang. “Namun, kami telah melakukan sosialisasi kepada masyarakat untuk turut serta menjaga kelestarian benda-benda itu. Dan kini sudah banyak pemuda ikut serta menjaga kelestariannya,” kata dia. Aswari menambahkan sejauh ini pemkab berhasil mendata sekitar 400 batuan megalit yang ada di Lahat. Benda-benda tersebut mesti segera dikumpulkan dan dirawat agar tidak mengalami kerusakan. “Memang ada beberapa benda Megalit yang telah rusak, seperti telinganya hilang, kalungnya rusak, bahkan ada benda yang kepalanya hilang. Selama ini kami mengalami kendala dalam menjaganya,” kata Aswari. Berdasarkan urun rembuk
ANTARA/ASNADI M ARIDI
PENINGGALAN BERSEJARAH l Megalit yang berupa ranjang batu merupakan salah satu benda peninggalan bersejarah yang ditemukan di wilayah Lahat. Banyaknya megalit di wilayah itu mendorong pihak pemkab berencana mendirikan museum khusus megalit.
dengan orang-orang yang peduli dengan benda-benda purbakala, diketahui bahwa batuan megalit yang ada di Lahat sangat menarik dan berharga, bukan hanya dilihat dari jumlah dan usianya, melainkan juga bentuknya yang unik. Sebagai tahap awal menjaga benda-benda tersebut, Pemerintah Kabupaten Lahat mengeluarkan dana khusus untuk perawatan. Aswari mengatakan pihaknya sangat membutuhkan dukungan dari pemerintah serta pihak ketiga dalam mewujudkan pembangunan Museum Megalit di Lahat. Pasalnya, museum itu tidak hanya bermanfaat bagi Indonesia, tetapi juga dunia internasional. Lebih lanjut, pria yang menggemari olah raga off road itu menjelaskan banyak keuntungan yang bisa didapatkan dari pembangunan museum tersebut. Beberapa di antaranya memudahkan perawatan terhadap benda-benda purbakala serta adanya objek wisata baru bagi masyarakat. “Museum Megalit bisa menarik wisatawan untuk datang ke Lahat, terutama wisatawan asing yang sangat gemar meneliti bendabenda purbakala,” ujar Aswari. PL/L-2
20
Iklan Baris - Kolom
Sabtu
23 OKTOBER 2010
Ketentuan Pemasangan
koran jakarta
mengedit. u Minimum 3 baris, maksimal 10 baris. 1 baris = 35 karakter. u Simbol yang dapat digunakan: titik, koma, tanda tanya, & tidak boleh
u Isi iklan tidak boleh mengandung unsur SARA, Pornografi, Klenik dan KORAN JAKARTA berhak untuk
menggunakan double spasi. u Pengajuan pending tayang iklan paket ditentukan oleh KORAN JAKARTA. u Pengajuan komplain tidak lebih dari 3 hari kerja setelah tanggal iklan dimuat.
NIKMATI FASILITAS
Internet Booking
BOEING 737-300/400
KLIK
www.sriwijayaair.co.id
!
Pembayaran dapat dilakukan dengan ATM BCA dan Klik BCA
OTOMOTIF PAKET MURAH NEW Daihatsu
Promo Termurah
OTOMOTIF mobil disewakan AET RENT CAR HP : 081280100979, 021-68106769, 081806892368 Pusat sewa mbl hrg trjangkau, tsedia: pregio, travelo. ELF, APV, Innova, Kijang, Grandmax, Cedrik (DK/LK). 002210/IKL/X/10 (15/11)
Aprilia rent car, mobil panther, kijang, apv, innova, + sopir, dalam kota 350rb/24 jam. luar kota 450rb. 70039926 / 71417794 / 0813 85862225. termurah di Jakarta.
Xenia TDP TERIOS Tdp G. MAX TDP PICK UP Tdp LUXIO Tdp SIRION Tdp
13 jt 13 jt 5,5 jt 4 jt 9 jt 12 jt
angs angs angs angs angs angs
PROGRAM UANG MUKA
XENIA
DP 31 Jt Angs 2,3 Jt
2 jt-an 4 jt-an 3 jt-an 2 jt-an 3 jt-an 4 jt-an
T ERIOS
KREDIT PASTI OK BUNGA 0 %
DP 42 Jt Angs 3,5 Jt MINUBUS
k !!
DP 18 Jt Angs 2,6 Jt
oc . St
PICK UP BOX
DP 12 Jt Angs 2,4 Jt
BERHADIAH: GPS, Blackberry
R
PICK UP
DP 11 Jt Angs 2,1 Jt LUXIO
DP 55 Jt Angs 2,4 Jt SIRION
DP 21 Jt Angs 3,5 Jt
BUKTIKAN!! Promo Bukan Rekayasa Proses Cepat, Data Dijemput Dibantu Sampai OK!! Terima Tukar Tambah All Tipe Promo dan Stock Terbatas
HUBUNGI:
FAHRUL: 021 - 98329154, 081389181412 EDI : 021 - 92149777, 081387287766
Promo AKHIR TAHUN
Dealer Resmi, Terima Tukar Tambah, Data Dibantu Se-Jabodetabek 70093098 (JAKARTA) 27143376 (CIKARANG) 93919070 (BEKASI)
0813 1011 2088 (ALL AREA)
021 - 70407501 021 - 60476288 021 - 33943789 021 - 93076999 021 - 96305405 021 - 70540001
AVANZA
DP 17 JT`AN
INNOVA
DP 23 JT`AN
RUSH
DP 24 JT`AN
YARIS
DP 23 JT`AN
ALL NEW JAZZ TOTAL DP Rp 12 JT FREED TOTAL DP Rp 10 JT ALL NEW CITY TOTAL DP Rp 15 JT ALL NEW CIVIC TOTAL DP Rp 24 JT ALL NEW CRV TOTAL DP RpP 29 JT
HUB :
HUB :
ACCORD TDP Rp 16 JT CIVIC TDP Rp 16 JT CRV TDP Rp 16 JT CITY TDP Rp 5 JT JAZZ TDP Rp 5 JT FREED TDP Rp 5 JT HUBUNGI: JOEDY 0858 82186699 021 - 98012452 0817 6599988 TOPAN 0857 10029555 021 - 99160799 0813 22919999
PAKET HEMAT HONDA ALL NEW JAZZ FREED ALL NEW CITY ALL NEW CIVIC NEW CRV
TDP 7 JT TDP 6 JT TDP 10 JT TDP 19 JT TDP 26 JT
READY STOCK, BUNGA 3 % DP 10 % / ANG 2,9 JTAN
Hub : 021 - 9918 8181
0818 69 8181
002155/IKL/IX (28/10)
Disewakan Kijang Kapsul, Innova, avanza utk kantor, keluarga, harian / bulanan lepas kunci, pakai sopir. Hub : 021-97638771, 08158821682.
OTOMOTIF
002191/IKL/X/10 (06/11)
DISEWAKAN APV ARENA, Avanza Facelift 09 + Supir 8 jam 225 ribu. 12 jam 275 ribu. Hub : Mobil Muvel Rent. 0812 13 9999 595/ 021.999595. 002200/IKL/X/10 (11/11)
Total DP
38 Jt-an
TRAVEL SENOPATI TRAVEL paket tour termurah Ph: 02168291809, 081289292469, 081910353245. Bali, Sin, Kul, BKK,HKG. Urus visa, paspor cepat, umrah dll. 002148/IKL/IX (24/10)
koran jakarta 021 - 9333 9831
PROMO NISSAN PUSAT
JUJUR
Total DP 20 Jt Angsuran 2,9 Jt
New Varian Pajero 4x2 M/T
Grandis Strada Triton Colt Diesel L300 Fuso
0% BUNGA
READY STOCK!!! Hub: Imelda
0813 980 280 58 021 - 9837 4608
koran jakarta
Bonus: LCD-DVD, Alarm, Sarung Jok, Karpet, Door Visor, Kaca Film
HUB: AGUNG 0817-953-0084 021-3676-0084 Paket Murah
Nissan
SERENA
Total DP 82 Jt Angsuran 5,5 Jt Bunga 1%, Free Servis s/d 30.000 km Bonus: Kaca Film, Solargard, Kartu ERA, 3 LCD Monitor, Sarung Jok, Body Cover
dealer honda resmi
paket hemat LUAR BIASA
NEW CAR!
GRAND LIVINA
RAGAM
Dapatkan Mobil Impian Anda dengan Paket Kredit yang Jujur XENIA TDP 11 JT / ANGSURAN 3 Jtan TERIOS TDP 16 JT / ANGSURAN 4 Jtan G. MAX TDP 4 JT / ANGSURAN 3 Jtan PICK UP TDP 2 JT / ANGSURAN 2 Jtan LUXIO TDP 7 JT / ANGSURAN 3 Jtan XENIA AT TDP 14 JT / ANGSURAN 3 Jtan TERIOS AT TDP 16 JT / ANGSURAN 4 Jtan - Paket sudah termasuk angsuran pertama - Free GPS + asuransi All Risk selama masa kredit + Black Berry - Promo Luar Biasa, Data dijemput, dibantu, Proses Cepat ANDA SERIUS HUBUNGI:
FADLY 021 - 98431431, 081511431431 (jakpus, cikarang, jakbar) DANO 021 - 94772096, 081314899409 (BKS, jaktim, depok, jakut)
PENGOBATAN
KANKER ALTERNATIF tanpa operasi
86 Dealer di Indonesia (Sumatra, Jawa, Kalimantan, Sulawesi, Bali, NTT) bersama
Prof. Jetty Rusmillah
NSC FINANCE
Murah dan Terpercaya DP 500 DP 800 DP 1500 Mana Lebih Untung? NSC Finance Solusi Anda Discount UM s/d 1 Juta Memiliki Ahass Sendiri Banjir Hadiah Special Credit
Revo Std Revo Cw Blade Beat
29x478 29x533 29x576 29x515
35x422 35x470 35x508 35x454
Daftar dan dapatkan harga di bawah + hadiah langsung* *) Khusus Ketua RT
Showroom: (021) 626 5000
Jalan Sukarjo Wiryopranoto 43 A-B
Dicari Sales Executive
(Gaji, Komisi, dan Jenjang Karir)
Mengobati langsung 2 jam Reaksi Benjolan, Mium, Prostat, Kanker Hati, Wasir, Jantung, Tumor, Asma, Paru-paru Basah, Lumpuh, dll. Izin Pom Sertifikat Tahun 1983. Bagi yang tidak mampu dibantu dan terima surat dari luar.
bunga ik p menar paket d adiah h r banji ool/gps free v.k memuaskan service terima tukar tambah data dibantu & dijemput
indra
didin
081311119168 0817228217 93188831 70396175
ANDREAS DENTAL LABORATORY
AHLI BIKIN GIGI PALSU
(021) 6834 0224
ANDREAS LIOE “Tidak Buka Cabang”
www.andreasdental.com
®
Kebenaran Itu Tidak Pernah Memihak!
www.bangunsteel.com
Molekul Ajaib Solusi Aman untuk Diabetes, Kanker, Asma, Jantung Koroner, Autis, Dialisis, juga semua penyakit Autoimun (Sel Kekebalan Tubuh yang overactive seperti Lupus, Alergi, Asma, dll)
TECHNOLOGY & HAMMER
DAPATKAN SEGERA HEAD OFFICE: MALL BEKASI SQUARE LT DSR 137 PH: 97260313, 0813 6416923 (ERA) 0815 19020365 (RANA) 0812 282366553 CABANG: LEBAK BULUS JAKSEL PH: 0819-8068826 (DINA) 021 41313156 (IMELDA)
Tersedia di:
- Macromedia Freehand MX - Adobe Illustrator CS 3 - Adobe Photoshop - Corel Draw X3 - PDF File *) Resolusi Image Minimal 150 dpi
koran jakarta Restoran, Café, Hotel,
Fitness Sport dan Executive Club
®
koran jakarta
iklan baris - kolom
®
INFO IKLAN
Bagian Iklan: Jl. Wahid Hasyim No 125 Jakarta Tel. (021) 315 2550 ext 125 Fax. (021) 3158567
Lowongan Kesempatan di Perusahaan Inggris, Jln2 ke Paris & penghasilan 10jt/bln. Pria/wanita, 26- 55th min S1. Info : Hub Maria, 0815 8611 5098. 002184/IKL/X/10 (04/11)
ragam kesehatan Cinta Sehat Massage Therapi & Refleksi Kaki. Pusat: Jl. Mangga 1 No. 2N Tanjung Drn Brt. JAKBAR. 5657535/95663799 Cabang: Gedung Menara Imperium LG No. 50. Kuningan. JAKSEL 83785333/96606389 Dgn Tng Wnt Muda Cntk & Pria Terlatih Dijamin Tdk Kecewa. 002126/IKL/IX (24/10)
JENNIFER CHINESE Therapy Kebugaran & Kesehatan Atasi Masalah Kecapean. Dijamin Fress Kembali. Hub : 0817 088 9577 002139/IKL/IX (25/10)
THERAPY KESEHATAN & Kebugaran Atasi Masalah Kecapean, Dijamin Fress Kembali. Hub : Teh Shinta 081387247247 /087878101008/085811119788. 002146/IKL/IX/10 (26/10)
D n G BENHIL MASSAGE. Kbgrn tradi sional refleksi lulur.dgn tenaga pria plhn. d tmpt Ful AC, pgln 24 Jam. Hub. 021.5708629/0817120729.
DIBUTUHKAN PENJAHIT Halus dan Finishing. Perum Villa Dago Tol Serua Ciputat. Telp : 021- 9244 2876.
002187/IKL/X/10 (04/11)
SIGIT 0812 8173 7778. Theraphy Reflexy / Pijat Kebugaran & Lulur, kerja sendiri, di tmpat full AC & panggilan. Jl. Tanah Ara Pdk Pinang Jaksel. 002229/IKL/X/10 (28/10)
*** SHANGHAI TERAPI ALA ASIA DARI NEGRI TIRAI BAMBU *** CALL. 081310000881. (Khusus Panggilan)
Anda Pensiunan, ex PHK, PNS, bth cpt P/W 30-65 th krj di ktr umroh/hj+inc 3-5 jt/bln. sms biodata skt ke 0815-14275402. 002248/IKL/X/10 (06/11)
PT. BJS AGENCY bank asing m`bthkn P/W u/ PSV, T. Leadr, Telesls. ada Gapok, sma - d3 peng/non. dtg lgsg jl. gading elok barat 1 bl. CA 1 no 5 klp gdg jakut. hub Nicky 99943708. rio 081511897799, marcel 081386818232. 002263/IKL/X/10 (02/11)
hotel Hotel Pinangsia, TV, AC, Masage, Rest, Breakfast, 110 rb. Jl.Pinangsia I/55 Jakbar.Telp.021.6246478.91020213. Email.hotelpinangsia@yahoo.com.
dana tunai Butuh Dana Tunai, Jaminkan BPKB Mbl / Mtr dijamin aman. Hub: 021.96810637 / 081585379574. 002225/IKL/X/10 (21/11)
Butuh dana tunai jaminan bpkb mobil 1994/2010 seri A.B.F.T.D Motor 2009/2010 seri B. F. leasing resmi cepat hub : 021.7819512/021.94963027 PT. CCM. 002261/IKL/X/10 (31/10)
Dana cepat finance jmn BPKB mbl & truck (bs yg msh krdt sdh 50 % angs) Jabodetabek. Info: Putri 021-32211628 / 08138500073, Iwan 32300071-72. 002267/IKL/X/10 (21/11)
pendidikan
IKA 087870701324* Good Massage Body Pijat Badan+ Reflexi Aromatherapy Oil. Open 5-12 PM.
KULIAH MURAH, Prog S12,8Th,S2 1,5Th & D3 1Th jrsn Eko Biaya 300Rb&500Rb lsng kuliah.Akrdt B krs perpajakan Trapan 1 Jt(Gransi smp bs)&Genaral Engls Cover(Gransi smp bs)disc 1020%( BURSA TENAGAKERJA).Dibantu pnyalurankrj.Tmpt Strategis.Hub : 31616 60/08128924611/71577914/90251189.
002269/IKL/X/10 (26/11)
002157/IKL/IX (04/11)
002245/IKL/X/10 (18/11)
002218/IKL/X/10 (11/11)
PAHAMI DULU RESIKONYA High Risk High Return,Itu Prinsip Dasar Trading Di Forex.Tdk Ada janji Bunga Tetap & Ada Report Dari Pt.Info Hub: 021 - 99653673. 002159/IKL/IX (04/11)
Bisnis Legal Modal 500rb menjadi 888jt (100% terbukti) Profit Dikrm tiap hari ke rek anda (tnp krj). Sms Berminat (Sutrisno SE) 087881125834. 002195/IKL/X/10 (07/11)
Peluang Baru Modal 3 Juta Hasilnya 666 juta (tanpa bekerja) Dikirim tiap hari Via Rek. Anda (pasti) bukan m-l-m Hub. Odo, SH / SMS "Berminat" Hp.081901564918.
Bermasalah dengan kartu kredit !! Anda ingin bayar sesuai dengan kemampuan/tidak sama sekali. Hub Ayu 94162380 Celsi 41267521 (LEGAL).
kursus KURSUS MURAH BERGARANSI teknisi Hp 600Rb, MsOffice 75Rb/Prog, Teknisi Komputer 400Rb, Disain Grafis 900Rb Akuntansi 400Rb-750Rb. disc 10-29%, Dbantu penyaluran kerja(BURSA TENAGAKERJA).Tmpt Strategis.Hub : 316 1660/08128924611/71577914/90251189. 002158/IKL/IX (04/11)
antena EAN PARABOLA ahli pasang antena TV & Parabola paket 100rb - 1,5jt (350ch) + TOP TV/INDOVISION Telp: 92458097/ 46573323/ 0856-9508-4133/ 087881238868. 002197/IKL/X/10 (08/11)
002247/IKL/X/10 (27/10)
Hutang lunas 100% Cuma bayar 10% dari total tagihan kredit card/KTA hub: IRMA 021-83209104-087884439780. 002254/IKL/X/10 (17/11)
ABAIKAN angsuran & bunga kartu kredit/KTA anda! Solusi cpt-tepattuntas. LEGAL!! LIA: 085714071705081281539552-081908723022-41632940. 002255/IKL/X/10 (17/11)
AHLI dalam mengatasi K.KREDIT/KTA anda!! kami bantu sampai TUNTAS & LEGAL. Muji 25975400 - 081210855515085890161319. 002258/IKL/X/10 (04/11)
ABAIKAN Bunga Kartu kredit/KTA anda! Bayar sesuai kemampuan/tidak mampu bayar sama sekali (pemutihan) legal hub: Tina 021-94401717-08128001964. 002265/IKL/X/10 (20/11)
kehilangan
ada masalah dg CC/KTA anda? solusi cepat-tepat-tuntas.(LEGAL) tebet hub: mona 96627986-081332001389087882467986-085693037225. 002151/IKL/IX/10 (22/10)
Deadline Iklan: Senin-Jumat pukul 08.30 - 15.00 WIB Sabtu pukul 08.30 - 12.00 WIB
WE PROTECT YOUR IP RIGHTS
002268/IKL/X/10 (23/10)
Hilang BPKB Mobil Nissan Thn 2009 NoPol B 700 HK. A/n Antonius Hartono K. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi. 002268/IKL/X/10 (23/10)
Hilang BPKB Mobil Toyota Thn 2010 NoPol B 212 DAL. A/n Siti Ariyanti. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi.
Alamat :
002268/IKL/X/10 (23/10)
Telah Hil BPKB Berikut STNK Mbl Timor Sedan Thn 2000 NoPol B 8782 TD. A/n Muhamad Rubaman SE. Alamat : Gg Kanguru No. 33 K Rt 10/2 JAKTIM.
021 - 453 2143 458 54839-40
Kompleks Bukit Gading Mediterania (Florencia) Boulevard Bukit Gading Raya Blok A 15 - 17, Kelapa Gading Permai - Jakarta 14240, Indonesia. Fax : (62-21) 451 6605, 452 0083. E-mail : fwp_ip@cbn.net.id, Website : www.winarta-ip.com
002268/IKL/X/10 (23/10)
Telah Hil BPKB Mbl Daihatsu Thn 92 NoPol B 7269 NS. A/n Mustopa. Alamat: Mampang Prapatan IV/72 Rt 5/5 JAKSEL. 002268/IKL/X/10 (23/10)
Telah Hil BPKB Mbl Datsun Thn 69 NoPol B 1635 WH. A/n Ny Misniati.Alamat : Jl. Mangga Rt 2/4 JAKSEL. 002268/IKL/X/10 (23/10)
Telah Hil BPKB Mbl Mits. Colt L 300 DP DELVAN Thn 2005 NoPol B 9582 ID. A/n H. Moch Amin. Alamat : Jl. Mp Prapatan IV Rt 10/2 JAKSEL. 002268/IKL/X/10 (23/10)
Hilang BPKB & STNK Mobil Timor Thn 2000 NoPol B 8782 TD. A/n Muhamad Rubaman SE. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi.
Telah Hil BPKB Mbl T. Kijang Micro Minibus Thn 97 NoPol B 1246 PG. A/n Sudin. Alamat: Jl. Duri I/7 B Rt 7/2 JAKPUS.
002268/IKL/X/10 (23/10)
002268/IKL/X/10 (23/10)
Hilang BPKB Mobil Daihatsu Thn 1992 NoPol B 7269 NS. A/n Mustopa. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi.
Telah Hil BPKB Mbl T.Kijang Pick Up Thn 92 NoPol B 9188 SD. A/n Indarwati. Alamat : Jl. Swadaya Raya Rt 8/3 Bambu Apus JAKTIM.
002268/IKL/X/10 (23/10)
Hilang BPKB Mobil Datsun Thn 1969 NoPol B 1635 WH. A/n Ny Misniati. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi. 002268/IKL/X/10 (23/10)
Hilang BPKB Mobil Mitsubishi Thn 2005 NoPol B 9582 ID. A/n H. Moch Amin. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi. 002268/IKL/X/10 (23/10)
kartu kredit
Hilang BPKB Mobil Daihatsu Thn 2002 NoPol B 8322 HC. A/n Drs. Idham Muchlis. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi.
21
002246/IKL/X/10 (27/10)
Bermasalah dengan kartu kredit !! Anda ingin bayar sesuai dengan kemampuan/tidak sama sekali. Hub Chandra 97691762, Deluna 081399099030 (LEGAL).
002215/IKL/X/10 (15/11)
002208/IKL/X/10 (30/10)
002243/IKL/X/10 (16/11)
***** PRINCESS CLUB ***** Profesional Massage…. Hub: 087.8864.10004 …. (Buktikan).
ANDA PNS/K. SWASTA. Raih S1-S2 (SE, SH, ST, SPD, SOS-POL, Admin, MM, MH, Msi, dll) Rsmi, Cpt, Trkrdtsi, Bea Trjgkau. 95537328 - 08128940531.
peluang bisnis
002182/IKL/X (03/11)
Minyak Lintah u/keharmonisan keluarga, sudah bnyk terbukti. trbts.150rb. T. 92658130/08881079192 www.lintahoil.com {NO SMS}.
002192/IKL/X/10 (06/11)
002222/IKL/IX/10 (23/10)
002149/IKL/IX/10 (27/10)
PENGOBATAN IBU AYU, menangani pijat Tradisional, Atasi Keluhan Pria, Lulur, Refleksi, Keturunan Cina, Keibuan. Hub : 085692303791.
Sekolah Bebas Usia SD,SMP,SMA, S1, S2 cpt resmi.dpt diangsur Hub Hartono di 8568112,91416976,08161382790, 081384564100. Jl : Ksatrian X Rt 12/03 Matraman JAKTIM
Pembayaran Via Transfer (Tidak menerima uang tunai) Rek. Mandiri 103.0004881575 Cab. Sarinah Rek. PERMATA 400.11.88831 Cab. Menara Thamrin a/n PT BERITA NUSANTARA
Sabtu
23 OKTOBER 2010
Hilang BPKB Mobil Toyota Thn 1997 NoPol B 1246 PG. A/n Sudin. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi.
002268/IKL/X/10 (23/10)
Telah Hil BPKB Sepeda Motor H. NF 10C LD Supra Fit Thn 2004 NoPol B 6306 SBW. A/n PT. Triple A Jaya. Alamat : Jl. Kramat Raya No. 43 JAKPUS. 002268/IKL/X/10 (23/10)
JL. Kampung Melayu Besar No. 23A, Tebet, Casablanca, Jakarta Selatan Telp. 7111 7374, 0816 1875 389
Telah Hil BPKB Mbl Dai Minibus Thn 2002 NoPol B 8322 HC. A/n Drs. Idham Muchlis. Alamat Bsd Blk U/1/10 Sekt XIV-5 Rt 6/7. 002268/IKL/X/10 (23/10)
002268/IKL/X/10 (23/10)
Hilang BPKB Mobil Toyota Thn 1992 NoPol B 9188 SD. A/n Indarwati. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi. 002268/IKL/X/10 (23/10)
anda py K. KREDIT/KTA! Tagihan m'bengkak, tdk mampu bayar. mau tdk dibayar smskali. dbantu Tuntas & LEGAL. AYU: 93851563-08999075466081808421657.
Hilang BPKB Spd Mtr Honda Thn 2004 NoPol B 6306 SBW. A/n PT. Triple A Jaya Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi.
002194/IKL/X/10 (05/11)
002268/IKL/X/10 (23/10)
Telp. 7111 7374, 0816 1875 389
JL. Raya Jatinegara Timur No.35 Jakarta Timur 13310 Telp: (021) 85903520, 70854904, HP. 0812 855 2219, 0816 1124 168
Telah Hil BPKB Mbl Nissan Livina Minibus Thn 2009 NoPol B 700 HK. A/n Antonius Hartono K. Alamat : Puri Lestari Blk B 2/22 Rt 1/7 TNG. Telah Hil BPKB Mbl T. Avanza Micro Minibus Thn 2010 NoPol B 212 DAL. A/n Siti Ariyanti. Alamat : Mampang Prapatan XI Rt 7/1 JAKSEL. 002268/IKL/X/10 (23/10)
Politik Ekonomi Olahraga Otomotif Hiburan
Koran Pertama yang Mengaplikasikan Mesin Otomatis Penjualan Koran LOKASI VENDING MACHINE: Bandara (10 unit), Bintaro Plaza, DPR, FE UI Depok, Graha Niaga, ITB Bandung, Jakarta Teater, MM UI Salemba, Plaza Bapindo, Perbanas, RS Harapan Kita, RSIA Bunda Menteng, RS PGI Cikini, RSAL Mintoharjo, RSU UKI, Setiabudi One, Sampoerna Strategic, Universitas Atmajaya, Universitas Trisakti.
22
KUANTUM
Sabtu 23 OKTOBER 2010
®
Sumber Karbohidrat yang Baik bagi Bayi
S
DOK IPB
TANPA PENGAWET I Produk sereal hasil pengembangan para mahasiswa/mahasiswi IPB tidak menggunakan bahan pengawet. Meski demikian, sereal tersebut tetap terjaga kualitasnya dalam kurun waktu enam bulan.
Sereal Berprotein Tinggi dari Jagung dan Tempe Tim mahasiswa/mahasiswi IPB berhasil membuat sereal berbahan dasar jagung dan tempe. Selain bercita rasa lokal, bahan pangan itu mengandung kadar protein yang tinggi.
H
elena Suri Widyasitoresmi, 22 tahun, bersama empat rekannya, yakni Zulfahnur, Eri Suhesti, Laras Aryandhini, dan Henni Rizki Septiana, tampak sumringah ketika panitia Developing Solutions for Developing Countries Competition menyebut nama mereka. Betapa tidak, keempatnya terpilih sebagai juara kedua dalam lomba karya ilmiah mengenai makanan bernutrisi dan berkelanjutan yang diselenggarakan di Chicago, Illinois, Amerika Serikat (AS). Developing Solutions for Developing Countries Competition merupakan kegiatan tahunan yang diadakan Institute of Food Technologists (IFT) Student Association, organisasi nonprofit internasional yang peduli terhadap perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi pangan. Pada acara 10th Institute of Food Technologists (IFT) Annual Meeting and Food Expo yang berlangsung pada Juli 2010 itu, Helena dan rekan-rekannya menampilkan karya ilmiah berupa puff sereal yang terbuat dari tempe, jagung, dan pisang. Produk yang mereka kembangkan sendiri itu diberi nama ZuperT. Huruf T pada ZuperT sengaja disematkan untuk mencirikan adanya penambahan tempe pada produk sereal kreasi mereka. Prestasi yang diraih Helena dan empat rekannya dari Institut Pertanian Bogor (IPB) itu melengkapi kesuksesan tim mahasiswa asal Indonesia yang mengikuti lomba bergengsi tingkat internasional itu. Selain Helena dan teman-temannya, tim mahasiswa IPB yang terdiri dari Stefanus, Agus Danang Wibowo, Saffiera Karleen, dan Margaret Octavia juga berhasil meraih kemenangan. Bahkan, keempat mahasiswa/maha-
siswi itu berhasil menyabet juara pertama melalui karya ilmiah bertajuk “Healthy Cassava Flakes”. Adapun produk yang mereka hasilkan diberi nama komersial Crantz. Helena mengatakan dalam ajang tersebut, dia dan timnya harus bersaing dengan 32 tim lainnya yang berasal dari 11 negara, termasuk dari AS sebagai tuan rumah. Dia pun mengisahkan awal mula keterlibatannya dalam lomba tersebut karena tertarik dengan iklan lomba yang dipasang di jurusannya, Departemen Teknologi Pangan IPB.Bersama Laras, Helena mencetuskan ide mengikuti lomba tersebut, kemudian mengajak tiga rekan lainnya untuk merealisasikan ide tersebut. Keempat mahasiswa/mahasiswi itu selanjutnya berdiskusi mengenai produk pangan yang akan dilombakan dalam kompetisi itu. Berangkat dari keprihatinan akan banyaknya jajanan anak yang tidak sehat, mereka memutuskan untuk membuat makanan ringan yang berprotein tinggi. Para inovator muda itu memilih bahan baku untuk membuat sereal dari jagung, tempe, serta pisang.
DOK IPB
ANTARA/ISMAR PATRIZKI
Agar menarik anak-anak, sereal dibentuk mengembang. Jagung dinilai sebagai bahan yang tepat untuk menghasilkan bentuk yang mengembang karena mengandung pati amilopektia yang memiliki rantai bercabang. Sementara itu, tempe dipilih untuk mewakili makanan khas Indonesia. Tempe yang digunakan adalah tempe yang proses fermentasinya masih berjalan separo. “Kami memilih tempe separo fermentasi karena belum ada kapang (jamur putih). Apabila sudah ada kapang, rasa sereal akan menjadi pahit. Sementara, kalau masih dalam bentuk kacang kedelai, terdapat zat antitripsin,” terang Helena. Lebih jauh, dia mengatakan zat
WORDPRESS.COM
antitripsin menghambat tripsinogen dalam kedelai untuk berubah menjadi tripsin, yaitu zat yang kaya protein pada tempe. Untuk menambah serat dan memberi rasa manis, dicampurkan pisang ke dalam bahan baku sereal. Bahan tempe setengah fermentasi diperoleh dari perajin tempe. Tempe yang dipilih merupakan tempe yang baru satu hari difermentasi. Campuran bahan baku sereal itu mengandung komposisi jagung 70 persen, tempe 20 persen, dan pisang 10 persen. Bahan jagung dipilih paling dominan agar sereal mengembang. Proses Pengolahan Untuk membuat ZuperT, mulamula tempe direbus terlebih dahulu. Proses tersebut bertujuan melunakkan teskstur dan menghilangkan zat antitripsin. Setelah itu, tempe dikeringkan bersama pisang dalam drum dryer. Setelah kering, bahan digiling hingga berbentuk tepung dengan menggunakan pin discmill. Tepung itu selanjutnya dicampur dengan jagung yang sudah dalam bentuk kepingan atau grids. Campuran tersebut ditambah bahan lain, yaitu menir beras, gula, garam, dan minyak sayur. Proses mencampur menggunakan mixer yang biasa digunakan untuk membuat kue. Berikut-
nya, campuran itu dimasukkan ke mesin twin screw extruder yang memiliki tekanan dan suhu tinggi, sekitar 125 derajat celcius. Untuk mencetak, digunakan extruder yang juga berfungsi sebagai alat pemasak. Di dalam alat itu jagung akan mengembang karena adanya proses pemanasan. Sereal yang dihasilkan berbentuk bulat berdiameter satu sentimeter. “Sereal itu kemudian dikeringkan dalam oven atau tray dryer. Proses pengeringan menjadikan sereal terasa renyah. Sebenarnya di dalam extruder bahan sudah matang, namun kurang renyah,” papar Helena. Apabila dihitung-hitung, pembuatan sereal tersebut memerlukan waktu sekitar 2 jam. Dalam proses pembuatan ZuperT, bahan-bahan yang tidak terpakai sangat sedikit. Dari sekitar tiga kilogram bahan mentah, bahan yang hanya tersisa 10 persen. Sereal yang sudah jadi disimpan dalam kemasan aluminium foil yang tertutup rapat. Menurut Helena, pihaknya tidak menambahkan bahan pengawet apa pun pada ZuperT. Meski tanpa pengawet, kondisi sereal masih terjaga dengan baik dan tidak berjamur selama kurun waktu enam bulan. Helena menjelaskan keawetan sereal itu dikarenakan kadar air yang terkandung di dalamnya sangat sedikit, yakni kurang dari tiga persen. Selain tanpa pengawet, tambah dia, sereal hasil kreasi timnya memiliki beberapa keunggulan dibandingkan dengan sereal pada umumnya. Salah satunya ialah mengandung kadar protein tinggi. Pada umumnya, sereal yang ada di pasaran memiliki kadar protein rendah dan tinggi kandungan gulanya. “Sereal buatan kami bisa mencukupi kebutuhan protein anak anak hingga mencapai 15 persen angka kecukupan gizi (AKG),” klaim Helena. Lebih lanjut, dia mengatakan sereal tersebut bisa disantap secara langsung atau dicampur terlebih dahulu dengan susu. Jika dicampur dengan susu, kandungan gizi yang terdapat dalam bahan pangan itu akan bertambah. Meski para mahasiswa/mahasiswi itu berhasil membuat bahan pangan yang bermanfaat bagi masyarakat, sayangnya, mereka belum mematenkan produk sereal tersebut. Persoalannya, selain minimnya pengetahuan mereka mengenai paten produk, belum ada perusahaan yang berniat memproduksi ZuperT secara massal. wan/L-2
ereal merupakan bahan makanan yang cocok dikenalkan pada bayi sebagai sumber karbohidrat pertama. Oleh karena itu, memberikan sereal pada bayi dinilai tidak bermasalah. Menurut Luciana B Sutanto, seorang ahli nutrisi, sereal bisa digunakan sebagai makanan padat pertama bagi bayi untuk belajar mengunyah dan menelan. Sebaiknya sereal diberikan setelah bayi berumur empat hingga enam bulan pertama setelah mengonsumsi air susu ibu (ASI) sebagai makanan pertamanya. Sereal berasal dari keluarga serealia atau kelompok bahan makanan sumber karbohidrat. Beberapa tanaman yang tergolong keluarga serealia di antaranya tanaman biji-bijian, seperti beras, gandum, jagung, dan barley. Pisang dan kentang juga termasuk kelompok serealia. Untuk memberikan sereal pada bayi, sebaiknya bahan pangan itu sudah dalam bentuk olahan yang bertekstur halus, seperti tepung yang bisa diencerkan dengan susu formula atau ASI. Dengan campuran susu, kebutuhan lemak dan protein bayi bisa terpenuhi. Sementara itu, untuk anak yang berusia di atas dua tahun yang sudah dapat mengunyah dengan baik, sereal dapat diberikan dalam bentuk keping, seperti cornflakes, keping cokelat, atau butir beras renyah. Luciana menyarankan mengonsumsi sereal sebaiknya dicampur dengan susu dan potongan buah segar, seperti pisang atau stroberi, supaya anak mendapat asupan karbohidrat, lemak, protein, dan serat sekaligus. Sebenarnya, sereal dapat dibuat sendiri oleh ibu rumah tangga. Sebagai contoh, beras ditumbuk terlebih dahulu, kemudian ditim bersama kaldu daging ayam dan ditambah campuran sayuran rebus, kentang, serta daging. Tentu saja kesemua bahan itu dihaluskan terlebih dahulu. Menikmati sereal bisa dalam keadaan dingin maupun panas. Beberapa sereal, salah satunya oatmeal, dapat disajikan panas-panas sebagai bubur.
«
Sebenarnya, sereal dapat dibuat sendiri oleh ibu rumah tangga. Sebagai contoh, beras ditumbuk terlebih dahulu, kemudian ditim bersama kaldu daging ayam.
»
SENIORJOURNAL.COM
Untuk menambah kandungan nutrisi, sereal dapat diperkaya dengan vitamin. Masyarakat di beberapa negara cukup mengenal bahan pangan yang satu itu. Di Kanada, misalnya, dikenal oatmeal yang biasa disajikan dalam keadaan panas. Dalam penyajian oatmeal, kerap kali ditambahkan sirup buah maple atau gula merah, susu, dan krim. Sementara di China, bubur dari beras atau yang dibuat dengan bahan lainnya (termasuk tepung jagung atau millet) sering dikonsumsi sebagai menu sarapan. Di Yunani, masyarakatnya menggemari sereal yang terbuat dari tepung jagung mendidih lalu dituangkan ke dalam susu. Sereal juga sangat disukai masyarakat Rusia. Sereal yang populer sebagai menu sarapan di sana ialah kasha, bubur yang terbuat dari biji soba. Kasha juga populer di sebagian besar Eropa Timur, termasuk Polandia dan Kroasia. Masyarakat Indonesia pun tidak ketinggalan, telah mengenal sereal, terutama bubur dari beras, kacang hijau, dan kacang merah. Di Sragen, Jawa Tengah, misalnya mulai populer sereal dari bekatul atau kulit ari padi yang banyak mengandung vitamin. “Kandungan vitamin pada bekatul, yakni B1, B6, dan B12, berkhasiat bagi kesehatan saraf,’’ kata Untung Mardikanto, mantan Direktur RSUD Sragen. Menurut Untung, apabila beras mengandung karbohidrat sebagai sumber energi, bekatul bermanfaat bagi tubuh manusia karena mengandung vitamin fitat, asam ferulat, gama orizanol, fitosterol, dan asam amino. Cara mengonsumsinya, bekatul diseduh air hangat atau kopi dan diberi madu. Namun, bekatul yang dikonsumsi tidak bisa sembarangan. “Bekatul yang dikonsumsi manusia itu berasal dari padi organik dan pemprosesannya pun dilakukan secara khusus,’’ tambah Untung. berbagai sumber/wan/L-2
KORAN JAKARTA
AGENDA
®
Sabtu 23 OKTOBER 2010
23
SINEMA
Ketika Musuh Lama Menjadi Saudara Sebagai film komedi, You Again lumayan menghibur meski hadir dengan formula cerita standar. Beberapa adegan yang mengusung insiden mengejutkan, menjadi bahan lawakan segar. Lumayan untuk membuat penonton tersenyum.
Judul : You Again Sutradara : Andy Fickman Pemain : Kristen Bell, Sigourney Weaver Produksi : Touchstone Pictures Genre : Komedi Rating :
W
aktu masih duduk di bangku SMA, Marni (Kristen Bell) tampil sebagai gadis cupu yang kerap dikerjai teman-temannya, terutama oleh tim cewek populer yang diketuai Joanna. Momen tak mengenakkan masa lalu itu kembali hadir ketika Joanna ternyata akan menjadi kakak iparnya alias menikah dengan kakak Marni yang bernama Will. Keadaan makin runyam ketika pengalaman buruk itu ternyata tidak hanya dialami Marni, tapi juga ibunya, Gail (Jamie Lee Curtis), saat remaja. Di saat pertemuan dua keluarga, Gail bertemu
FOTO-FOTO: TOUCHSTONE PICTURES
lagi dengan teman lamanya yang jahat, Ramona, yang tak lain adalah bibi Joanna. Sama seperti hubungan MarniJoanna yang memanas, Gail dan Ramona dulu juga kerap berseteru. Pertemuan itu membuka luka lama dan mengundang berbagai insiden lucu yang beruntun. Marni menyusun rencana membuka kedok Joanna yang sebenarnya. Sementara Gail dan Ramona juga berencana saling menyakiti menjelang hari pernikahan. Meski ingin sekali membuka jati diri musuh lama-
nya, Marni tak bisa mengelak ketika Joanna perlahan-lahan berubah baik. Dia justru mampu menarik hati anggota keluarga lain, mulai dari ayah hingga neneknya, Bunny (Betty White). Hanya saja, insiden pertemuan dengan Tim, tunangan lama Joanna, memperkeruh suasana, sesuatu yang menguntungkan Marni.
Mudah Ditebak Film komedi yang menghadirkan tiga generasi pemain ini cukup menghibur dan mengundang tawa. Mulai dari keberadaan Kristen Bell sebagai Marni, Jamie Lee Curtis sebagai Gail, hingga Betty White sebagai nenek Bunny yang usianya 80-an tahun. Perseteruan dua perempuan ini menjadi formula yang diolah sedemikian rupa, yang sekilas mengingatkan kita pada kisah kocak Mean Girls atau Freaky Friday. Ada beberapa adegan yang menarik disimak, di antaranya bagian awal film yang menjadi prolog dan persilangan momen kini dengan masa lalu. Lalu, kemunculan beberapa
SUDOKU
SINOPSIS
SENI & HIBURAN
Isilah kotak kosong hingga setiap kolom, lajur, serta area kotak 3x3 terisi angka 1-9 tanpa ada pengulangan.
7
9
4 1 1 Batman Begins
Pemain : Matthew Morrison Stasiun : Global TV Tayang : Setiap Sabtu-Minggu, 15.30 WIB
Pemain : Christian Bale Stasiun : Trans TV Tayang : Sabtu (23/10), 22.00 WIB
MENGISAHKAN sebuah klub ekstrakurikuler bernama Glee. Dulu, Glee sangat berjaya di kalangan murid William McKinley High School, Ohio. Namun, seiring berjalannya waktu, klub ini semakin redup. Karena itulah William Schuester kembali ke sekolah ini sebagai Guru Bahasa Spanyol dan berharap bisa kembali membangun Glee. Semuanya tidak semudah membalikkan telapak tangan. Berbagai rintangan harus dijalani agar impiannya terwujud. Saksikan serial komedi musikal yang populer di Amerika Serikat ini, yang kini hadir di Global TV.
BRUCE Wayne kecil harus menjadi yatim piatu saat kedua orang tuanya ditembak penjahat. Bruce lalu melanglangbuana menyepi ke daerah Asia di mana ia menjadi penjahat dan bergabung dengan klan ninja Ra’s Al Ghul serta mentor yang menempa dirinya, Henry Ducard. Sekembalinya ke kota asalnya, Gotham, Bruce mewarisi kekayaan orang tuanya sebagai milyuner. Namun saat melihat kejahatan dan korupsi merajalela dan hukum tak berdaya, ia memutuskan menegakkan hukum dengan caranya sendiri, dengan identitas sebagai pahlawan bertopeng, Batman.
8
7
1
9
4
4 9
7
3 5 6
4
3
6
2
Konser Piano Patrick & Tamayo 31 Oktober 2010 Pusat Perfilman Usmar Ismail
Europe on Screen 2010 5 – 12 November 2010 CCF Jakarta, Erasmus Huis Goethe Institut, Instituto Italiano www.eueopeonscreen.org
◗ Sexe, magouilles et culture generale (Sabtu, 30 Oktober) Info lengkap hubungi 021-3908580, 021-7208133
Pameran “Passage to The Futute: The Art of a New Generation from Japan” 28 Oktober – 16 November 2010 Galeri Salihara Jl Salihara no 16 Pasar Minggu, Jakarta Selatan
Pameran Foto “Mengalami Jepang” 15 – 25 Oktober 2010 Hall JF, Gedung Summitmas 1, Lt 2
Pemeran Photograficon “Bukan Iklan” 9 – 19 November 2010 Ruang Pamer Japan Faoundation Jakarta Jln. Sudirman Kav 61, Jakarta
Konser Jazz “Manu Codjia” 2 Desember 2010 Erasmus Huis Tlp 5241069
4 2
1 Agustus - 1 November 2010 Yuz Museum, Darmawangsa Square Unite 31-33, The City Walk, Jl Darmawangsa VI & IX Jakarta
International Festival on Contemporary Performing Arts 4-24 Oktober 2010
3 5
Pameran Tunggal “Gadgetry and Rites: Li Hui”
Art Summit Indonesia VI, 2010
1
8
5 Glee
3
6
8
nya. Maka, akan lebih tepat kalau dijadikan bahan tontonan renyah sebagai hiburan ringan. rai/L-4
insiden kocak, atau setidaknya membuat senyum. Secara keseluruhan, semua adegan sudah tertata perpindahannya. Mulai dari seteru lama yang saling membenci, pengulangan kisah antargenerasi, hingga akhirnya masing-masing tokoh menemukan titik temu. Tapi sayangnya, formula sederhana seperti ini justru menjadikan plot film ini datar dan ending-nya mudah ditebak. Sebagai contoh, hubungan Marni dan Joanna yang di awal memburuk sudah tertebak bahwa di akhir film mereka akan berbaikan. Begitu juga Gail dan Ramona. Berbagai insiden kemudian menjadi pemanis untuk mendekatkan keduanya. Dari sekian pemeran, Sigourney Weaver kami nilai yang bermain cukup baik. Aktris yang bermain dalam Avatar itu kerap muncul sebagai tokoh yang ekspresif. Untuk sisi ide cerita dan penokohan, film ini kami nilai masih lemah. Hampir di setiap karakter tidak ada yang begitu kuat, begitu juga latar belakang-
6
9
8
JAWABAN SUDOKU
Agenda Film Prancis CCF Salemba ◗ La guerre des miss (Sabtu 23 Oktober) ◗ King Guillaume (Sabtu, 30 Oktober)
Edisi Jumat, 22 Oktober 2010 9
4
2
3
5
1
8
7
6
5
7
6
8
2
9
3
1
4
8
1
3
7
4
6
2
9
5
1
8
7
5
9
4
6
2
3
6
3
5
1
8
2
9
4
7
2
9
4
6
3
7
5
8
1
7
6
9
2
1
3
4
5
8
4
5
1
9
6
8
7
3
2
3
2
8
4
7
5
1
6
9
» FAKTA DI BALIK SUDOKU:
CCF Wijaya, Kebayoran Baru ◗ Ma petite enreprise (Sabtu 23 Oktober)
Pencinta sudoku senang berburu buku-buku yang memberikan bocoran cara menyelesaikan sudoku dengan mudah. Kebanyakan buku kunci sudoku mengajarkan dua metode untuk menyelesaikan sudoku level mudah dan menengah. Scanning teknik yang digunakan untuk menyelesaikan sudoku mudah, Marking Up untuk level menengah.
Bagi Anda yang memiliki info tentang kegiatan seni, budaya dan entertainment, silakan menginformasikan ke redaksi Koran Jakarta dengan alamat email redaksi@koran-jakarta.com
»
ACARA TELEVISI ANTV
01.45 Klik!
09.00 One Piece
14.30 Starlite
17.30 Jika Aku Menjadi
17.30 Kaca Mata
INDOSIAR
13.00 Menuju Mekkah
23.00 Jalan Jalan Seru
00.05 Metro Malam
06.00 Sinema Liburan: Puppy Love Trio
02.45 Tangkap 2
11.00 Big Movies: Naruto IV
15.00 The Adventures Of Suparman
18.15 Termehek-mehek
18.00 Wara – Wiri Weekend
06.00 Fokus Pagi
14.00 Jejak Islam
23.30 This is Your Time
01.05 e-Lifestyle
07.00 The Price is Right
15.00 Documentary One
00.00 Choice is Yours
08.00 Cerdik (Cerita Detektif Cilik)
RCTI
13.00 Global Siang
16.00 Lintas 5
08.00 The Chef Indonesia
16.00 Kabar ++
06.30 Go Spot
13.30 Genie
16.30 Zona Juara
17.00 Tepi Jaman
METRO TV
07.30 Disney Clubhouse
14.00 One Cubed
18.30 Sinema Spesial
17.30 Kabar Petang
04.30 Dunia Kita
08.30 Dashyat Weekend
14.30 Petualangan Panji
20.30 Sinema Asyik
07.05 Editorial Media Indonesia
12.00 Seputar Indonesia Siang
15.30 Glee
23.00 Barclay’s Premier League
19.00 Catatan Seorang Jurnalis
07.30 Cerdas Ria
11.00 Silet
15.00 LA Streetball
08.05 Agung Sedayu
01.30 Ngintips
08.30 Mukjizat
16.30 Vicky & Johnny
20.00 Apa Kabar Indonesia Malam
09.05 Indonesia Now
12.30 Sergap
17.30 Spongebob Squarepants
02.00 Layar Tengah Malam
09.30 Fashion Gallery
09.02 Pesona Budaya Nusantara
TRANS TV
06.30 Redaksi Pagi
15.30 Voice Of Indonesia
10.05 Dulux Insipre
09.30 Varia Olahraga
18.00 Barclays Premier League: Tottenham Hotspurs vs Everton
16.30 He is Beautiful
10.30 Metro Xin Wen
10.30 Mozaik
06.00 Halal
07.30 Selamat Pagi
11.05 Oprah Winfrey Show
11.00 Warta Siang
01.00 Liga Spanyol: Real Madrid vs Racing Santander
12.05 Metro Siang
12.00 Pigura
13.05 Spirit Football
12.30 Daerah Membangun
03.00 Liga Spanyol: Valencia vs Mallorca
13.30 Expedition
13.02 PGI
14.05 Jakarta Japan Matsuri 2010
13.30 Pelangi Desa
JAK TV
14.30 Destroyed in Seconds
15.00 Nagaswara Hot 100
15.05 Provocative Proactive
17.00 English News Service
08.30 Anak Pemberani 09.00 Hidup Sehat Dengan Ekstrak Herbal 09.30 Signature Properties 10.00 Pemulihan Bagi Anda 10.30 Forum Kita BPPOM 11.00 Jelajah Jalan Raya 11.30 Topik Siang 12.00 Klik! Weekend 12.30 National Basketball League 14.30 Kampiun Sepakbola Nasional 15.00 Djarum Indonesia Super League 2010 - 2011: Pelita jaya vs Persija 17.30 Katakan Katamu 18.30 Djarum Indonesia Super League 2010 - 2011: Persib vs PSM
13.00 Film Keluarga: Mouse Hunt 15.00 Cek & Ricek 16.00 Bedah Rumah 17.00 Seputar Indonesia 17.30 Who Wants to be A Millionaire Hot Seat 18.00 Putri yang Ditukar 20.00 Kemilau Cinta Kamila 3 21.30 BOM Platinum: Cloverfield 23.30 Box Office Movie: Dragon Tiger Gate
21.00 Penghuni Terakhir Ekstradisi
01.30 Liga Champions: Bayern Muenchen vs CFR Cluj
23.00 World Most Amazing Video
03.00 Liga Champions: Lyon vs Benfica
00.00 Topik Malam 00.25 Lensa Olahraga Malam 00.45 MAKMUR (Makin Malam Makin Murah)
GLOBAL TV 06.00 Spongebob Squarepants 08.00 The Penguins of Madagascar
21.00 Barclays Premier League: Sunderland vs Aston Villa 23.00 Jelang Qualifying 23.30 Qualifying F1 Korea 00.30 Movie Dini Hari: That Darn Cat
19.00 Indonesia Mencari Bakat
20.00 Gara Gara Magic 21.00 Pas Mantab
09.00 Bango Cita Rasa Nusantara
00.00 Bioskop Trans TV “El Mariachi”
22.00 Scary Job Sabtu
09.30 Kiss Plus
22.30 Beauty & Azis
10.00 Arti Sahabat
23.30 Kualifikasi Moto GP
12.00 Indonesia Got Talent
00.30 Theater 7 Malam: Midnight Run
13.00 Happy Song
02.00 Sinema Dini Hari
TRANS 7 06.00 Sport 7 Akhir Pekan
06.30 Insert Pagi 07.30 Kuliner Pilihan 08.00 Gula-Gula
19.00 Opera Anak
22.00 Bioskop Trans TV “Batman Begins”
08.30 Cooking in Paradise 09.00 Suamiku Hebat 09.30 Happy Holiday
02.30 Chuck
SCTV 06.30 Was- Was 07.30 SCTV Musik Inbox 09.33 Hot Shot 10.00 SCTV FTV Pagi
21.00 Gebyar BCA 22.00 Mega Bollywood: Humko Tumse Pyaar Hai
08.30 Koper dan Ransel 09.00 Ceriwis
11.00 Asli Enak
12.00 Liputan 6 Siang
10.00 Ala Chef
11.30 Redaksi Siang Akhir Pekan
12.30 SCTV FTV
12.00 Selebrita On The Weekend
15.00 Launching Album Ungu
12.30 Si Bolang Jalan-jalan
17.00 Liputan 6 Petang
13.00 Buku Harian Si Unyil
17.30 Uya Emang Kuya
TPI
11.00 Insert
06.00 Lintas Pagi Akhir Pekan
12.00 Hidup Ini Indah
07.30 Kartun Spesial
13.00 Peppi The Explorer
08.00 Gerobak Rejeki
13.30 Belajar Indonesia
08.30 Santapan Nusantara
14.00 The Camp
13.30 Galeri Sepakbola Indonesia
09.00 Kunoichi
14.30 Kenari
14.00 One Stop Football
09.30 Layar Pagi
15.00 Hidup Kedua
14.30 Trial Game 76
11.00 Jendela
15.30 Sahabat JP
15.00 Basecamp
11.30 Sidik Kasus
16.00 Gaul Bareng Bule
15.30 Mancing Mania
12.00 Layar Kemilau
16.30 Investigasi Selebriti
16.30 Redaksi Sore
13.30 Cerita Sore
17.00 Reportase Investigasi
17.00 Paradiso
12.30 Ngulik
18.00 The Price is Right Celebrity 19.00 Indonesia Got Talent Semi Final
10.00 New Scooby Doo Movie
10.30 Benu Buloe
15.00 Fokus
14.30 Status Selebriti
18.00 Islam KTP 19.00 Taxi 20.30 Cinta Fitri Season 6 22.00 20 Sinema Wajah Indonesia
00.30 Sinema Malam: Storm Cell
21.00 Local Documentary 22.00 Documentary One 22.50 Liga Spanyol: Zaragoza vs Barcelona
07.00 Maha Karya Agung Sedayu 07.30 Lejel Home Shopping
TV ONE
08.00 Medika Natura
06.30 Apa Kabar Indonesia
09.00 Medika Natura -Jeng Ana-
08.30 Nuansa 1000 Pulau 09.00 Property Agung Podomoro Group
17.00 Movie Freaks 17.30 Giliran Loe
TVRI
16.05 Supernanny 16.30 Destroyed in Seconds
05.30 Selamat Pagi Nusantara 08.00 Sekolah Alam
14.00 Untukmu Indonesia 16.30 Sore 17.30 ABG 18.30 Membuka Cakrawala 19.00 Warta Malam
17.05 Metro Hari Ini
20.00 Warung Cantik
18.30 Metro Highlights
21.02 Canda Kota
19.05 Metro Files
23.00 Laporan Internasional
09.30 Keliling Indonesia
18.02 Kaga Oke
20.05 Exposed
00.00 Tangga Nada
00.00 Liputan 6 Malam
10.00 Kementrian PU
20.00 Kok Bisa
21.05 Top Nine News
01.00 Warta terakhir
00.30 Buser
10.30 Tinju Legendaris
20.30 Fokus Pekan Ini
01.25 Renungan Malam
01.00 Sinema Dini Hari: Infidelity
11.30 Soccer One
21.30 Jakarta Bersepeda
21.30 World Cinema: Old Boy
12.00 Kabar Siang
22.00 Roti Bakar
23.30 Metro Sports
21.02 Bincang Malam
01.00 Warta Terakhir
Acara sewaktu-waktu dapat diubah oleh stasiun televisi.
24
INSPIRASI
Sabtu 23 OKTOBER 2010
KORAN JAKARTA
Jason Mraz
Sienna Miller
Bebaskan Anakanak dari Tekanan
Ajak Selebritas Ikut Beramal
D
i beberapa negara di dunia, masih terdapat anak-anak yang berada dalam keadaan tertekan, baik karena usai perang maupun bekerja karena terpaksa. Kondisi ini menjadi perhatian khusus bagi penyanyi yang terkenal lewat hitnya I’m Yours dan Lucky, Jason Mraz. Jason yang kerap dikenal aktif menyuarakan aksi peduli lingkungan itu, ternyata juga menjadi pendukung setia organisasi sosial peduli anakanak. Kali ini, bersama organisasi sosial Free the Slaves, pria berusia 33 tahun itu akan menggelar sebuah konser amal yang ditujukan untuk membantu anak-anak yang bekerja di bawah umur. Kontribusinya kali ini bukanlah yang pertama bagi Jason untuk Free the Slave. Sebelumnya, ia juga sempat melakukan kunjungan ke sejumlah lokasi yang masih terdapat anak-anak yang terpaksa bekerja di bawah umur. Dia sempat mengujungi negara Ghana di Afrika. Dikutip dari laman Look to the Stars, Jason akan hadir dalam acara yang sekaligus menjadi malam pemberian penghargaan Freedom
Awards pada 7 November mendatang. Penghargaan ini diberikan kepada orangorang yang berkontribusi dalam memerangi praktik ilegal perdagangan manusia dan perbudakan. Bersama organisasi sosial yang didukungnya, penyanyi yang juga pencipta lagu ini mendorong sejumlah program pemulihan bagi anakanak. Di dalamnya juga berisi pendidikan dan advokasi. Awal tahun ini, Jason pernah bertemu langsung dengan sejumlah anak yang mengalami praktik kerja di bawah umur yang berada di Ghana. “Ketika pertama kali sampai di sana, anak-anak tersebut melakukan sambutan dan bernyanyi, yang menunjukkan bahwa tidak butuh waktu lama bagi mereka untuk kembali pulih dan menikmati masa kanak-kanaknya,” ujar Jason. Anak-anak yang dimaksud pria pemilik album We Sing, We Dance, We Steal Things ini ialah yang telah dibebaskan oleh organisasi FTS dari praktik perbudakan atau kerja paksa. Menurutnya, masih ada kemungkinan, di luar sana, terdapat anak-anak yang kurang beruntung dan tidak bisa menikmati masa kecilnya. Itulah kali pertama Jason terlibat secara langsung dengan aksi peduli anakanak. rai/L-4
A
pa yang menarik dari aktris Sienna Miller selain aktingnya sebagai The Baroness di film G.I. Joe? Apa lagi kalau bukan keterlibatannya bersama organisasi peduli International Medical Corps. Sejak ditunjuk menjadi duta setahun yang lalu, Sienna menempatkan aktivitas sosialnya sebagai prioritas. Dalam waktu dekat, aktris berusia 28 tahun itu akan kembali terlibat dengan menggelar galang dana bersama sejumlah selebritas lain. Di antaranya Felicity Huffman, Marlon Wayans, Lance Bass, Kate Bosworth, Aaron Eckhart, dan John Legend. Dikutip dari laman Look to the Stars, Sienna bakal didapuk sebagai host yang akan mengajak setiap pengunjung melakukan donasi kemudian menyebarkan pentingnya perhatian dan dukungan terhadap organisasi IMC. “Setelah melihat apa yang mereka lakukan secara langsung, dan bagaimana manfaatnya terhadap orang lain, saya tidak ragu untuk memutuskan terlibat di dalamnya,” ujar aktris yang juga model dan desainer itu. Sienna menambahkan, orang-orang yang ada di organisasi tersebut sebagian besar merupakan sukarelawan yang menghabiskan waktu dan tenaganya untuk membantu menyelamatkan nyawa orang lain. Kondisi inilah yang kemudian, diakuinya, menjadi salah satu alasan yang menyentuh hati. “Meski dalam keadaan yang sangat mempri-
hatinkan, mereka memberikan harapan dan upaya untuk mereka yang dalam keadaan susah. Karenanya saya sangat tersanjung bisa menjadi bagian di dalamnya,” tegas dia. Sejak didirikan tahun 1984, IMC memfokuskan diri pada upaya membantu layanan kesehatan, baik untuk korban bencana, pengungsi, maupun yang mengidap sakit parah. Beberapa aksi yang pernah dilakukan di antaranya mem-
bantu para pengungsi di Darfur, Rwanda, tsunami di Samudra Hindia, gempa Gaiti, dan baru-baru ini, banjir di Pakistan. Sienna sudah dua kali terjun ke lapangan untuk melihat secara langsung kondisi dan memberikan bantuan, di antaranya mengunjungi klinik kesehatan Republik Kongo dan Haiti. Di luar pemberian bantuan, Sienna juga mengampanyekan pentingnya kesehatan bagi penduduk di seluruh dunia. Pada setiap kunjungan dan aksi yang ia lakukan, aktris berambut panjang ini tak lupa menulis dan mengunggahnya ke blog. rai/L-4
REUTERS/PHIL MCCARTEN
KORAN JAKARTA/BRAM SELO AGUNG
Daniel Sahuleka
Lagu Perdamaian untuk Indonesia
S
etiap orang punya cara tersendiri untuk menunjukkan kecintaannya pada Tanah Air. Begitu juga pelantun hit lawas berjudul Don’t Sleep Away the Night, Daniel Sahuleka. Penyanyi top 59 tahun yang sekarang tinggal di Kota Winterswijk, Belanda, ini menuangkannya lewat lirik dan lagu. Dalam satu kesempatan, Daniel bertandang ke Jakarta untuk sebuah konser. Hal itu seakan-akan membuktikan bahwa darah Ambon yang mengalir di dirinya masih kuat. Dua lagu berbahasa daerah asalnya turut ia tampilkan dalam konser tunggal yang digelar di Gedung Kesenian Jakarta, Kamis (21/10). Selama lebih kurang dua jam, Daniel tampil dengan mengesankan, sederhana dan memikat. Selain lagu daerah, ada lagu berlirik bahasa Indonesia dan Inggris yang mengungkapkan kecintaannya pada Indonesia serta kerinduan akan Kota Semarang tempat dia lahir. Di sela-sela permainannya, penyanyi yang identik dengan rambut keriting panjang itu tidak hanya ramah, tapi juga humoris. Berbagai lawakannya tentang Indonesia, serta berbagai pengalaman berkesan, menjadi
REUTERS/FRED PROUSER
bagian dari suguhan Daniel malam itu. Tak heran kalau bangku di ruang pertunjukan terisi penuh. Bahkan hingga akhir acara, tidak ada satu pun penonton yang beranjak meninggalkan bangkunya untuk menikmati permainan dan suara jernih Daniel. Konser tunggal malam itu menjadi penampilannya yang kedua setelah Maret lalu ia menggelar petunjukan serupa. Bedanya, kali ini Daniel juga merilis sebuah buku yang memuat lirik, kord, serta pengalaman hidupnya. “Buku itu awalnya hanya memuat lirik lagu dan kord yang saya cipta, lalu kemudian disarankan untuk mengulas sedikit personal saya, maka saya taro di bagian depan sebagai pengantar,” ungkapnya menambahkan. Lewat album dan bukunya itu, Daniel berharap bisa menjadi inspirasi buat pembaca dan penggemar yang menyukai karya-karyanya. Serta mengetahui bagaimana perjalannya dari masa kecil hingga sekarang. “Saya prihatin di manamana terjadi pertikaian, lalu saya cipta lagu berjudul What is All About untuk mengingatkan tidak ada gunanya bertikai karena kita semua sama,” tuturnya. rai/L-4
JENAK
Ariel-San: Arisan Ariel
Arswendo Atmowiloto
A
riel, dengan nama lengkap Nazril Ilham, dipindahkan ke Bandung sebagai tahanan Kejaksaan Negeri Bandung di hari terakhir “jatuh tempo.” Hari itu sebenarnya ia bisa bebas karena masa tahanannya habis dan belum ada dakwaan padanya. Seminggu sebelum dipindahkan, bebasnya Ariel telah menjadi wacana. Ada pro dan kontra, terutama di kalangan artis dengan kalangan nonartis atau aktivis. Kepindahannya ke Bandung juga memunculkan bahan percakapan baru:
[D] ENGLISH / ACTION
itu arisan Ariel. Arisan dalam arti ganti-berganti, dalam hal ini tempat penahanan. Tadinya Jakarta, lalu Bandung, dan entah kota mana lagi. Seperti juga dulu ada istilah “arisan Ariel”, yang gosipnya Ariel berpindah dari seorang ibu kepada ibu yang lain. Semacam piala bergilir. Kalau dipikir-pikir, istilah itu sangat tidak menyenangkan, sangat menyakitkan, dan menyudutkan posisinya. Namun, itulah yang akan terus berkembang manakala ketidakpastian hukum menjadi kabut yang membalut. Di awal kasus ini, dengan sok tahu saya menuliskan. Sebaiknya Cut Lunar—Cuta Tari, Luna Maya, Ariel—mengakui perbuatannya dalam video mesra-mesum yang beredar. Dengan demikian, masalah bergeser ke masalah hukum semata. Bagaimana menerapkan ayat atau pasal yang dilanggar. Tapi agaknya Ariel memilih jalan penolakan meskipun lawan mainnya, Cut Tari, mengiyakan. Kepindahannya ke Bandung pun sebenarnya bagian
[D] ENGLISH / ROMANTIC COMEDY
dari penolakan ini: menolak menyebutkan lokasi kejadian, serta lokasi waktu kejadian. Juga pasal yang dikenakan padanya bukan sebagai pemain utama, melainkan sebagai penyebar. Mana pun sangat merugikan Ariel, atau siapa pun yang tersangkut. Karena di pengadilan nanti ia akan ditempatkan pada situasi terang benderang. Pertanyaan demi pertanyaan yang menyangkut perbuatan asusila akan dilakukan secara terbuka. Jawaban-jawaban Ariel, atau juga Luna atau Cut, akan menjadi santapan nikmat media yang akan melalap. Dan memberi bumbu opini, apalagi kalau sampai ke rekonstruksi. Sekurangnya sampai akhir tahun atau awal tahun depan, masih terus bertaburan berita dan gambar yang membuat risi mereka yang diperkirakan menjadi pelaku. Tak ada yang diuntungkan dalam pengungkapan ini. Tidak juga para penyidik atau penegak hukum. Tidak juga masyarakat yang sebenarnya—kayaknya—menghendaki
[D] ENGLISH / DRAMA
semua ini menjadi peristiwa singkat. Mengaku salah, menerima sanksi, dan kemudian lembaran baru. Namun ternyata bukan jalan itu yang ditempuh. Bukan “jalan pengakuan”, melainkan jalan tarik ulur antara “mengakui tapi lupa”, dengan “lupa tapi mengakui.” Saya sok tahu kedua ketika mencoba memahami peristiwa itu sebagai sesuatu yang tidak biasa. Bukan semata kasus asmara atau kasus mesum Cut Lunar belaka. Terutama ketika tak ada kejelasan apakah saat itu Ariel menyerahkan diri dan atau ditangkap. Kelihatannya sama, namun implikasinya jauh berbeda. Saat itu tidak begitu jelas mana yang sebenarnya terjadi. Dan juga tak ada penjelasan resmi. Bahkan kabar akan bebas dan kemudian dipindahkan tempat penahanan seolah-olah menunjukkan ada kekuatan yang masih berkutat. Apakah kasus ini diteruskan atau dihentikan. Seakan-akan ada negosiasi sampai saat dead line. Saya tidak sedang menyusun
[D] ENGLISH / THRILLER
teori konspirasi pirasi meskipun ada a beberapa peristiwa janggal yang menyertaii dan berkemmbang. Dan n ini agaknya yang ang terus menggelinding, gelinding, bahkan ketika etika kasus ini masuk ke gedung pengadilan. n. Bukan sekadar debat soal ayat, bukan semata pasal yangg gagal dipergunakan atau dipaksakan, melainkan elainkan melahirkan an kisah sampingan n yang tak kalah serunya. Kisah h sampingan n yang ringan an berupa goosip tanpa dasar kebenaran,
[D] ENGLISH / DRAMA
EAT PRAY LOVE GI: 12:00 14:45 17:30 20:15 23:15 00:00 PP: 12:00 13:00 15:00 18:00 21:00 00:00 PP VELVET: 16:00 19:00 22:00 MOI: 11:45 14:30 17:15 20:00 22:45 MOI VELVET: 13:45 16:30 19:15 TK: 13:45 16:30 19:15 22:00 22:45 CP: 11:45 14:30 17:15 20:00 22:45 CP VELVET: 13:45 16:30 19:15 22:00 [D] ENGLISH / DRAMA
STONE GI: 12:00 14:20 16:40 19:00 21:20 23:40 PP: 12:00 14:30 17:00 19:30 21:15 23:15 00:15 PP VELVET: 13:30 17:00 MOI: 12:15 14:30 16:45 19:00 21:15 23:30 MOI DINING: 15:00 20:00 TK: 12:00 14:15 16:30 18:45 21:00 23:10 CP: 12:30 14:45 17:00 19:15 21:30 23:45 TAKERS GI: 23:00 PP/TK/CP: 22:00 PP VELVET / MOI VELVET: 22:00 MOI: 22:30 CP VELVET: 22:30
PREVIEW
LIFE AS WE KNOW IT GI/PP: 12:00 14:30 17:00 19:30 22:00 00:30 PP VELVET: 14:30 19:30 00:30 MOI: 13:00 15:30 18:00 20:30 23:00 MOI DINING: 12:30 TK: 13:15 15:35 17:55 20:15 22:35 CP: 13:00 15:30 18:00 20:30 23:00 CP VELVET: 12:30 15:00 17:30 20:00
GREENBERG GI: 12:10 16:50 19:10 21:30 CP: 12:15 14:30 16:45 19:00 21:15 23:30
SLAVE GI: 14:30 17:15 21:15 23:50 MOI: 12:45 15:00 19:30 21:45 00:00 TK: 12:00 13:50 19:25 21:15 23:05 CP: 13:15 15:15 19:30 21:30 23:30
sampai dengan – nah ini yang mendebarkan—kesaksian baru di luar dugaan. Yang terakhir ini ssangat angat mungkin n memperlebar rasa prihatin, dan kisah menjadi lain. Apa boleh buat, agaknya jalan ini yang ditempuh. Jalan panjang dan berdebu—debu peristiwa asusila dan penyebarannya, jalan panjang penuh bau—bau tak sedap karena merembet ke nama baru, jalan pangjang penuh liku—karena setelah ini masih ada pengadilan banding, mahkamah agung, peninjauan kembali. Arisan Ariel sebagai berita, masih terus, jauh dari usai. Dan masih akan ada kejutan. Ah, saya memang sok tahu.
KORAN JAKARTA/GANDJAR DEWA
[D] ENGLISH / THRILLER
[D] ENGLISH / ROMANTIC COMEDY
GOING THE DISTANCE GI: 12:15 14:30 16:45 19:00 23:45 MOI: 15:45 CP: 18:15
®
FOUR FACED LIAR GI: 12:30 14:45 19:15 21:30 PP: 19:15 MOI: 12:00 16:30 18:45 21:00 23:15 TK: 13:00 15:00 19:00 21:00 23:00 CP: 12:00 14:15 18:45 21:00 23:15
[D] ENGLISH / COMEDY
THE OTHER GUYS GI: 12:00 14:20 16:40 19:00 21:30 23:40 PP: 12:00 14:20 16:40 19:00 21:20 23:40 MOI: 12:15 17:45 20:00 TK: 11:45 13:55 16:05 18:15 20:25 22:35 CP: 12:45 17:15 19:30 [SU] ENGLISH / ANIMATION
LEGEND OF THE GUARDIANS PP: 16:45 MOI: 12:15 19:30 MOI 3D: 17:15 TK: 13:00 15:00 18:00 TK 3D: 12:00 16:30 20:50 CP: 12:45 CP 3D: 17:15
[R] REMAJA
[D] DEWASA
[SU] SEMUA UMUR
MOVIE SCHEDULE
Buy 1 get 1 free ticket : * BRI Debit Card (Gold & Platinum), Regular & Satin Class, all days until, 31 december 2010 * BNI Credit Card (Gold, Titanium, Platinum), Regular Class, Saturday only, until 31 december 2010 * UOB Credit Card (Platinum Visa & Master) Satin Class, Friday - Sunday, until 15 february 2011 Buy 2 get 1 free reguler : * BRI Credit Card (Gold & Platinum), Regular & Satin Class, All days until 31 december 2010 50% Velvet Class : * CIMB Niaga Credit Card (World Card), Saturday - Sunday, until 31 january 2011 [D] HINDI / ACTION
ENDHIRAN / ROBOT MOI: 14:30 21:00 [D] ENGLISH / ACTION
FIFTH COMMANDMENT MOI: 17:15 TK: 17:00 CP: 16:30 [D] ENGLISH / DRAMA
WALL STREET GI: 13:00 15:45 18:30 21:15 00:00 PP: 13:00 15:45 18:30 21:15 00:15 MOI: 14:30 21:45 TK: 13:30 16:30 19:15 23:00 CP: 21:45
[D] MANDARIN / THRILLER
CHINA EARTHQUAKE MOI: 14:15 TK: 14:15 18:45 CP: 15:00 [R] THAI / ROMANTIC COMEDY
HELLO STRANGER GI: 12:15 15:00 17:45 20:30 MOI: 13:00 TK: 16:40 20:00 CP: 15:15 [D] HINDI / DRAMA
ANJAANA ANJAANI MOI: 18:00
Sudah punya blitzCard? Nikmati berbagai promo menarik blitzCard Extravaganza antara 15 Sept - 31 Des 2010. www.blitzmegaplex.com