Lampung post, Rabu 22 November 2017

Page 1

Indo n e si a 20

er

b a ik

Berba

sa

17

ha

SERTIFIKAT STANDAR PERUSAHAAN PERS

LAMPUNG POST PERINGKAT V PENGGUNAAN BAHASA INDONESIA DI MEDIA MASSA CETAK

T

DALAM RANGKA BULAN BAHASA DAN SASTRA 2017 BADAN PENGEMBANGAN DAN PEMBINAAN BAHASA KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN

PERINGKAT V NASIONAL

RABU, 22 11 2017

24 Halaman

Rp3.000/eks NO. 14333 Tahun xliiI TERBIT SEJAK 1974

T ERUJI T EP ERC AYA

facebook.com/ lampungpost

Toleransi itu saling menghargai antara dua kelompok yang berbeda, berarti masing-masing memiliki rasa yang sama dan bukan hanya sepihak.”

Novanto Tidur Setiap Ditanya Penyidik

Tajuk | Hlm 2

Ragam | Hlm 8

Golkar Gaduh,

ig@lampost

PEMERIKSAAN kedua kalinya tersangka korupsi proyek KTP elektronik Setya Novanto oleh KPK berlangsung, Selasa (21/11).

Kahiyang Ayu Resmi Bermarga Siregar

Idrus-Yahya Jadi Plt Dalam rapat pleno membahas kekosongan kepemimpinan usai ditahanya Setya Novanto di kantor DPP Golkar berlangsung alot.

kata Agung, Senin. Kemudian Agung mendukung usulan Novanto itu ­k arena pengalaman dan kemampuan yang dimiliki Idrus dalam mengelola teknis kesehari­a n partai. Dukungan tersebut diberikan kendati Agung saat TRIYADI ISWORO itu tidak diperlihatkan Idrus surat penunjukan atau usulan A RTA I G o l k a r g a d u h dari Novanto. usai penahanan Ketua “Saya dalam posisi positive Umum Setya Novanto thinking, saya percaya. Nanti yang menjadi tersangka proyek kalian bisa tanyakan kepada KTP elektronik (KTP-el) oleh yang bersangkutan. Masak Komisi Pemberantasan Korupsi dia berani bohongin saya,” (KPK). Di tengah kegaduhan, kata dia. Sekjen DPP Golkar Idrus MarTernyata surat Setya Novanto ham mengaku diusulkan Setya soal plt ketua umum Golkar itu menjadi pelaksana tugas (plt) memicu perdebatan di dalam ketua dan didampingi Yahya rapat pleno Partai Beringin di Zaini sebagai plt sekjen. Jakarta, Selasa (21/11). “Plt siSurat penunjukan dibaca- fatnya hanya sementara, ketua kan pada rapat pleno tersebut, umum tetap,” kata Ketua DPP Novanto dikePartai Golkar tahui menunjuk Yahya Zaini, di Sekjen Golkar sela rapat pleIdrus Marham no itu. Sikap kami ikut sebagai plt Hingga berita ­ketua umum. ini diteruskan, keputusan dan Dalam kesembelum ada hasil kebijakan DPP Partai rapat pleno di patan terpisah, Golkar. Apa pun Idrus mengaku kantor DPP Golbahwa telah sokar tersebut. keputusannya kami wan ke berbaPengganti Setya akan ikuti. gai tokoh senior Novanto belum Partai Golkar. juga dilakukan Idrus telah berbicara dari hati melalui munaslub yang jadwalke hati dengan Novanto sebelum nya belum diputuskan. ditahan. “Saya terus terang saja, satu, Golkar Lampung Dari Lampung, Sekretaris dua, tiga hari sebelumnya itu, secara pribadi dari hati ke DPD I Partai Golkar Provinsi hati Pak Novanto itu sudah Lampung Supriadi Hamzah menyampaikan kepada saya. ­mengatakan bahwa pihaknya Ya b a h w a k a l a u m e m a n g akan tunduk dan patuh terproses perjalanannya seperti hadap keputusan DPP Partai ini, dia ikhlaskan semua,” Golkar. Ia mengatakan untuk di Provinsi Lampung, pihaknya ujar dia. Memang sebelumnya, Senin menjamin akan tetap solid. “Sikap kami ikut keputusan (20/11), Idrus mendatangi kediam­an Ketua Dewan Pakar dan kebijakan DPP Partai GolPartai Golkar Agung Laksono. kar. Apa pun keputusannya Dalam pertemuan itu, Idrus men- kami akan ikuti, tetapi yang gaku telah diusulkan Setya No- jelas keputusan tersebut tidak vanto sebagai plt ketua umum. diintervensi oleh pihak lain “Tadi pagi Pak Idrus ke ru- dan murni hasil dari keputusan mah saya melaporkan bahwa partai,” ujar dia saat dihubungi mendapat mandat jadi plt ke- Lampost, tadi malam. (R5) tum oleh Pak Novanto. Kami setuju dengan Pak Novanto,” triyadi@lampungpost.co.id

P

n MEDIA CENTRE KAHIYANG-BOBBY

MARGA SIREGAR. Kahiyang Ayu (kanan) dan Bobby Nasution saat upacara penambalan marga di Medan, Sumatera Utara, Selasa (21/11). Kahiyang Ayu yang telah menjadi istri Bobby Afif Nasution itu resmi bermarga Siregar setelah menjalani upacara adat penganugerahan marga.

KAHIYANG Ayu, putri Presiden Joko Widodo yang menikah dengan Bobby Afif Nasution, resmi menyandang marga Siregar dalam upacara adat yang digelar di Kota Medan, Sumatera Utara, Selasa (21/11). Pemberian marga tersebut dilakukan melalui upacara Mangelehen Marga (penganugerahan marga) yang digelar di kediaman Doli Sinomba Siregar, paman kandung ­B obby Afif Nasution di Jalan Suka Tangkas, Lingkungan 13, Kelurahan Sukamaju, Kecamatan Medanjohor. Upacara diawali dengan penghadapan keluarga Bobby Afif Nasution kepada para raja adat dari berbagai luat (kerajaan). Mereka menghadap untuk me­ min­ta para raja berkenan memberikan marga Siregar kepada menantu mereka, Kahiyang Ayu, yang juga putri semata wayang Presiden RI Joko Widodo. Tidak langsung memberikan marga, para raja pun masih harus melakukan ritual yakni sidang adat untuk menentukan sikap atas permintaan yang disampaikan keluarga besar Bobby Afif Nasution. Dari para raja yang mengikuti sidang adat, salah satu raja adalah Gubernur Sumatera Utara Erry Nuradi yang terlebih dulu mendapatkan marga Siregar, dan dimasukkan sebagai pengetua adat dari Sipirok. Secara bergantian, raja adat memberikan sambutan dan tanggapan mengenai permohonan marga Siregar untuk Kahiyang Ayu. Setelah menerima masukan dari seluruh pengetua atau raja adat, para raja pun memutuskan memenuhi permohonan tersebut. Sofyan Siregar pengetua adat dari Luat (Kerajaan) Batugana yang ditunjuk sebagai panusunan bulung atau raja Siregar pun langsung mengesahkan nama “Kahiyang Ayu Siregar”. Sejak saat itu juga, marga Siregar diberikan kepada Kahiyang, yang resmi menikah dengan Bobby, pada 8 November lalu. Dalam pidato adatnya, Gubernur Sumatera Utara Erry Nuradi mengatakan pihaknya dari Luat Sipirok ikut menyaksikan, sekaligus mendukung pemberian marga Siregar untuk Kahiyang. (ANT/S2)

Perahu Demokrat Berlabuh ke Ridho Ficardo DEWAN Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat memberikan rekomendasi calon gubernur Lampung kepada M Ridho Ficardo. Pemberian rekomendasi kepada Gubernur sekaligus Ketua DPD Partai Demokrat itu diputuskan dalam rapat Majelis Tinggi Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat yang dipimpin Ketua Umum Susilo Bambang Yudhoyono di Puri Cikeas, Selasa (21/11). “Rekomendasi sudah clear (mengusung M Ridho Ficardo). Tinggal proses administrasi penerbitan rekomendasi. Rapat majelis tinggi partai sudah memu-

tuskan tadi siang. pung pada rapat Kalau nomor SKkhusus membahas pilgub di kediam­ nya belum terbit, an Ketua Umum mudah-mudahan DPP PD tersebut. satu dua hari ini,” Selama 20 menit kata LO M Ridho Ridho menyamFicardo sekaligus paikan berbagai Ketua BPOKK DPD hal terkait Pilgub Partai Demokrat Lampung 2018. Lampung, Levi n LAMPUNG POST/DOK. “Segera keluarTuzaidi, saat di- Fajrun Najah Ahmad kan rekomendasi hubungi melalui Sekretaris DPD PD Lampung cagub Lampung ponselnya, keuntuk Ridho. Sehari dua ini marin. Keputusan rapat tersebut setelah harus sudah selesai,” kata SBY. Ridho, yang didampingi Sekre­ Ridho Ficardo mempresentasikan perkembangan politik di Lam- taris DPD PD Lampung Fajrun

Pemerintah Pusat Akui Lampung Capai Swasembada Padi dan Jagung KEMENTERIAN Pertanian meng­ akui Provinsi Lampung mencapai swasembada padi dan jagung di 2017. Keberhasilan pencapaian target tersebut membuat Peme­ rintah Pusat menaikkan anggaran pembangunan pertanian di 2018 untuk Lampung. “Padi Lampung surplus 1,2 juta ton, sedangkan jagung mampu melampaui target 2 juta ton, yakni 2,4 juta ton. Kami yakin surplus pangan di Lampung berlanjut karena kebijakan nol impor jagung dan penambahan areal luas lahan sawah. Tentu ini menjadi pertimbangan Pemerintah Pusat menaik­ kan anggaran untuk Lampung agar sesuai dengan target yang

@lampostonline @buraslampost

dibebankan,” kata nilai kolaborasi Inspektur Jenderal petani, lembaga Kementerian Pertapetani, Pemprov nian Justan Riduan Lampung, dan pemangku kepenting­ Siahaan, di Bandar an lain solid dalam L a mpun g , S e l a s a mewujudkan salah (21/11). satu Nawacita PresKeberhasilan iden Joko Widodo, swasembada jagung n LAMPUNG POST/DOK. yakni kedaulatan merupakan capaian pangan. penting masa pe- Muhammad Ridho Ficardo Produksi padi merintahan Muham- Gubernur Lampung Lampung pada 2016, mad Ridho Ficardo— Bachtiar Basri, mengingat produksi menurut Badan Pusat Statistik (BPS), jagung tertinggi Lampung tercapai yakni 4,02 juta ton, naik menjadi 4,32 pada 2008, yaitu 2 juta ton. Justan juta ton pada 2017. Capaian tersebut yang juga penanggung jawab upaya membuat Lampung sebagai provinsi khusus padi jagung dan kedelai ke tujuh penghasil padi nasional (Upsus Pajale) Lampung itu, me- dengan kontribusi 5,33%. Adapun

produksi jagung di 2016 mencapai 1,72 juta ton, melonjak jadi 2,4 juta ton pada 2017, sekaligus menempatkan Lampung pada posisi tiga produsen jagung nasional dengan kontribusi 8,59%. Yang menjadi PR Pemprov Lampung pada bidang pangan, kata Justan, tinggal mencapai swasembada kedelai. Pemerintah Pusat menargetkan swasembada kedelai tercapai pada 2020. Dia mengapresiasi terobosan Gubernur Lampung yang menggandeng BNI untuk menyalurkan kredit usaha rakyat (KUR) mikro kedelai dalam upaya mengejar produksi 50 ribu hektare tanaman kedelai di Provinsi Lampung. (*/K10)

Najah Ahmad dan Levi Tuzaidi, menegaskan rekomendasi PD untuk kembali maju pilgub, ia meminta seluruh jajaran kader dan simpatisan PD di Lampung meningkatkan kerja-kerja politiknya secara santun dan tetap rendah hati. “Gelorakan semangat kebersamaan kepada seluruh masyarakat Lampung. Saya siap melanjutkan pengabdian bagi kemajuan daerah dan peningkatan kesejahteraan seluruh masyarakat Lampung,” kata Ridho didampingi Fajrun, tadi malam. (TRI/K1)


PILKADA

2 I RABU, 22 NOVEMBER 2017

TAJUK

Lampung Merajut Toleransi TOLERANSI itu saling menghargai antara dua kelompok yang berbeda, berarti masing-masing memiliki rasa yang sama dan bukan hanya sepihak. Tentunya toleran­si itu berada pada kawasan yang didiami masyarakat heterogen.

Kamus Besar Bahasa Indonesia menjabarkan tiga arti to­leransi. Pertama, sebagai sifat atau sikap toleran dua kelompok berbeda kebudayaan saling berhu­ bungan penuh. Kedua, batas ukur ­penambahan atau pengurangan yang masih diperbolehkan. Ketiga, penyimpangan yang masih dapat diterima dalam pengukuran kerja. Atas tiga pengertian itu, Indonesia dengan enam agama yang diakui negara dan 1.340 suku bangsa, serta 300 kelompok etnik menurut sensus Badan Pusat Statistik (BPS) 2010, patut

bangga atas keberhasilannya merajut toleransi dan menjadikan keberagam­an sebagai aset berbangsa dan bernegara. Toleransi bahkan telah menjadi satu ukuran keberhasilan kerja bangsa ini menuju cita-cita para pendirinya. Sangat jelas cita-cita toleransi itu tertulis dalam moto yang sengaja digambarkan dicengkeram lambang negara. Bhineka Tunggal Ika, itu cita-citanya berbeda-beda tetap satu jua. Oleh karena itu pula kita patut berbangga atas raihan dua kota di Lampung berpredikat daerah

219

Lampung Tanggamus Lampung Utara

LAMPUNG POST

Pilkada Serentak 2018

toleran atas survei salah satu lembaga. Survei itu menempatkan Metro sebagai kota toleran ke-34 di klaster 2, dan Bandar Lampung ke-64 di klaster 3. Survei terbagi empat klaster dengan 94 kota yang disurvei. Sistem skor survei tersebut mengukur dari kebijakan (regulasi) pemerintah 35%, media massa dan pemantauan 37%, dan lainnya (28%). Namun setidaknya hasil survei ini memberi gambar­ an tentang toleransi itu sendiri. Dan Kota Metro, tempat yang dulu tanah marga adat Nuban yang diserahkan kepada kolo-

nisasi, menjadi contoh toleransi kehidupan di Lampung. Pemerintah daerah mestinya menyikapi survei tersebut ­dengan mengevaluasi tiap regulasi berpotensi memicu p e r p e c a h ­a n . T e r m a s u k pernyataan-pernyataan politik dari para elite, terutama saat musim pemilihan kepala daerah (pilkada). Setiap ungkapan menjadi konsumsi dan dipolitisasi untuk kepentingan politik, meskipun berpotensi menimbulkan perpecahan. Aparat keamanan juga selayaknya bisa menjaga nuansa

toleransi di Metro dan Bandar Lampung, sehingga bisa menularkannya ke kota lain di Lampung. Jangan sampai elite intoleran sampai memecah belah masyarakat demi kepentingan politiknya. Pada momen pilkada mendatanglah patut kita buktikan bersama seluruh wilayah di Lampung mampu merajut toleransi di tengah beragam perbedaan suku, agama, bahkan kepentingan politik. n Silakan tanggapi melalui: www.lampost.co Simak Bedah Tajuk di Radio SAI 100 FM Setiap Senin—Jumat, pukul 10.00 WIB

Lampung Barat Berpeluang Tambah DP KOMISI Pemilihan Umum memperkirakan ada penambahan daerah pemilih­ an atau daerah pemilihan (DP) di Lampung Barat. Namun, KPU masih menunggu data agregat kependudukan kecamatan (DAKK) untuk memformulasikan penyusunan daerah pemilihan. Anggota KPUD Lampung Barat Divisi Teknis Penyelenggaraan, Syarif Ediansyah, Selasa (21/11), mengatakan pada Pemilu Legislatif 2014, terdapat lima DP di Lampung Barat. Namun, dua DP masuk daerah otonomi baru Kabupaten Pesisir Barat. “Setelah DPRD Pesisir Barat terbentuk, DP di DPRD Lampung Barat tersisa tiga,” kata Syarif. Menurut dia, pihaknya masih menunggu data a g r e g a t ke p e n d u d u k a n kecamat­a n untuk memformulasikan penyusunan daerah pemilihan pada pe-

nyelenggaraan Pemilihan Legislatif 2019. Hampir dipastikan Lampung Barat yang sebelumnya memiliki tiga DP yang tersebar pada 15 kecamatan bertambah menjadi lima. DAKK, kata dia, menjadi dasar melakukan penggabungan kecamatan dalam menentukan DP Pileg 2019. KPU akan menyimulasikan penentuan DP sesuai dengan kecamatan dan mata pilih. “Prosesnya akan dilakukan pada pertengahan Desember mendatang,” ujarnya. Syarif memastikan dari tiga DP di Lampung Barat saat ini akan bertambah menjadi lima DP. Jika melihat mata pilih dan jumlah kecamatan ada kemungkinan bertambah menjadi lima. Pihaknya belum bisa memastikan kecamatan mana saja yang akan digabung karena perlu kajian terlebih dahulu. (RIP/U1)

n ANTARA/NOVRIAN ARBI

KUNJUNGI PPP JABAR. Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar (kedua kanan) bersama Sekretaris DPW PPP Jawa Barat Pepep Saeful Hidayat (kanan) menyapa sejumlah wartawan saat mengunjungi kantor DPW PPP Jawa Barat, Selasa (21/11).

Waspadai Peredaran Uang Palsu Jelang Pilkada Bareskrim Polri berhasil mengungkap sindikat pengedar uang palsu pecahan Rp100 ribu yang mengedarkannya ke enam provinsi. TRIYADI ISWORO

B

ANK Indonesia mengingatkan masyarakat mewaspadai peredaran uang palsu jelang Pilkada Serentak 2018. Terbuka peluang adanya oknum yang menyebarkan uang palsu. “Setiap saat kami tahu kemungkin­ an orang-orang tidak bertanggung jawab (pengedar uang palsu) itu masih ada. Waspada dengan tetap memperhatikan 3D-nya, dilihat, diraba, dan diterawang,” kata Direktur Eksekutif Departemen Pengelolaan Uang Bank Indoensia

Suhadi di Jakarta, Selasa (21/11). Menurut dia, penyidik dari DirekMenurut dia, 3D merupakan alat torat Tindak Pidana Ekonomi dan penangkal yang lebih kuat untuk Khusus (Dittipideksus) Bareskrim menangkal peredaran uang palsu Polri pada Oktober 2017, berhasil di masyarakat maupun jelang pemi- mengungkap sindikat pengedar lihan kepala daerah. Upaya yang uang palsu pecahan Rp100 ribu spesifik yang telah dilakukan BI yang mengedarkannya ke enam menangkal pereprovinsi. “Kami daran uang palsu sambut baik ialah meningkatkerja keras dari kan sosialisasi Bareskrim Polri Ada ribuan lembar uang ini,” ujarnya. mengenai ciripalsu pecahan Rp50 ribu ciri uang rupiah Pengedar bersama aparat uang palsu didan Rp100 ribu yang kepolisian. jerat Pasal 244 setelah diinterogasi. “Sudah diranKUHP atau cang program soPasal 36 UU Nosialisasi dan edukasi kepada masyarkat mor 7 Tahun 2011 tentang Mata dan aparat penegak hukum, sehingga Uang ­dengan ancaman hukuman penanganan uang palsu lebih efektif maksimal 15 tahun penjara. Kantor Perwakilan (KPw) Bank bukan hanya kepada pengedarnya, melainkan juga pembuat dan sampai Indonesia Nusa Tenggara Timur (NTT) terus menggelar sosialisasi ciri-ciri kepada pemodalnya,” kata Suhadi.

uang rupiah kepada masyarakat guna mencegah peredaran uang. Pasalnya kondisi geografis NTT yang luas dan terdiri dari pulau-pulau memberikan kesempatan kepada para pengedar uang palsu, misalnya pada 30 September 2017, polisi menemukan uang palsu bernilai jutaan rupiah di Jalan Raya Segaluh Dampit, Malang, Jawa Timur, yang sesuai keterangan polisi akan dikirim ke Kupang. “Ada ribuan lembar uang palsu pecahan Rp50 ribu dan Rp100 ribu yang setelah diinterogasi, pelakunya bilang akan dikirim ke NTT. Penerimanya bernama Semuel. Kami bisa membayangkan karena ini baru satu yang tertangkap,” kata Kepala Unit Pengelolaan Uang Rupiah KPw Bank Indonesia NTT Erasmus E Mooy. (MI/U1) triyadi@lampungpost.co.id

Surat Suara Bekas Dilelang KANTOR Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Metro dan Komisi Pemilihan Umum Tulangbawang Barat melaksanakan lelang barang logistik bekas pemilihan umum tahun 2014 dan pilkada. Barang yang dilelang, terdiri dari surat suara pemilihan legislatif tahun 2014 sebanyak 14.888 kg, 695 kg surat suara pemilihan presiden dan wakil presiden tahun 2014, 1.503 kg surat suara pemilihan gubernur dan wakil gubernur tahun 2014, serta 1.275 kg surat suara pemilihan bupati dan wakil bupati. Komisioner KPU Tulangbawang Barat Yudi Agusman mengatakan total surat suara yang dilelang sebanyak 17.861 kg dengan nilai Rp8.930.500. Peserta lelang memberikan uang jaminan Rp4 juta. “Lelang telah dilaksanakan pada Senin (20/11) di kantor KPUD,” ujarnya, kemarin. (CK11/U1)

n LAMPUNG POST/TRIYADI ISWORO

DPD GOLKAR LAMPUNG. Wakil Ketua Kordinator Bidang Pemenangan Pemilu Tony Eka Candra (tiga kanan), didampingi Wakil Ketua Korbid Kepartaian DPD I Partai Golkar Lampung I Made Bagiase, Wakil Ketua Korbit Politik Hukum dan Keamanan Indra S Ismail, Wakil Ketua Korbid Kajian Strategis dan Pengembangan SDM Hanan A Razak (kiri), Wakil Ketua Bidang Organisasi Abi Hasan Muan, serta Wakil Ketua Bidang Kaderisasi dan Keanggotaan Riza Mirhadi (kanan) memimpin rapat DPD I Partai Golkar Lampung mengenai sikap partai untuk menanggapi dinamika politik saat ini, di kantor DPD I Partai Golkar Lampung, Selasa (21/11).

n ANTARA/NOVRIAN ARBI

SOSIALISASI DIFABEL. Petugas mencetak sejumlah alat bantu braille untuk sosialisasi Pilgub Jawa Barat 2018, di kantor KPU Jawa Barat, Selasa (21/11). KPU Jabar menargetkan sedikitnya 21 ribu pemilih disabilitas turut serta dalam menggunakan hak suaranya pada Pilgub Jabar.

DPD II Solid Dukung Arinal Djunaidi WAKIL Ketua Koordinator Bidang Pemenangan Pemilu, Tony Eka Candra, menegaskan bahwa pihaknya solid dalam menjalankan roda organisasi kepartaian di bawah kepemimpinan Arinal Djunadi, sebagai ketua DPD I Partai Golkar Lampung. Arinal juga tetap menjadi bakal calon gubernur yang diusung Partai Beringin. “Kami Partai Golkar di 15 kabupaten/kota, organisasi sayap, pimpinan kecamatan, serta pimpinan desa yang sah dan legal dalam keadaan kompak, solid, juga utuh untuk mendukung kepemimpin­ an Arinal,” kata dia di kantor DPD I Partai Golkar Lampung, Selasa (21/11). Pihaknya mengacu keputusan DPP Golkar Nomor: KEP-249/DPP/GOLKAR/ IX/2017 tentang Pengesahan Perubahan Komposisi dan Personalia DPD Partai Golkar Lampung Masa Bakti 2015—2020 yang menetapkan Arinal Djunaidi sebagai ketua, Supriadi Hamzah sebagai sekretaris, dan Aprozi Alam sebagai bendahara. Ia menjelaskan Partai Golkar akan menyelesaikan

permasalahan internal tanpa ada intervensi dari pihak lain dan mengedepankan konstitusi dalam mengambil keputusan. “Partai Golkar tunduk, patuh, dan loyal terhadap apa pun keputusan DPP Partai Golkar. Kami mendukung sepenuhnya,” ujarnya. Tony mengaku bersama Sekretaris DPD I Partai Golkar Lampung Supriadi Hamzah hadir dalam rapat tim pilkada bersama DPD se-Indonesia. Apa pun yang terjadi dengan DPP Golkar, rekomendasi calon kepala daerah tidak akan berubah. “Karena keputusan partai bukan keputusan perorang­ an, tetapi keputusan partai. Rekomendasi tidak ada yang berubah.” Rapat juga dihadiri Wakil Ketua Korbid Kepartaian DPD I Partai Golkar Lampung I Made Bagiase, Wakil Ketua Korbit Politik Hukum dan Keamanan Indra S Ismail, Wakil Ketua Korbid Kajian Strategis dan Pengembangan SDM Hanan A Rozak, Wakil Ketua Bidang Organisasi Abi Hasan Muan, serta Wakil Ketua Bidang Kaderisasi dan Keanggotaan Riza Mirhadi. (TRI/U1)


RUMAH DEMOKRASI

LAMPUNG POST

rabu, 22 november 2017

I3

KPU Diminta Lebih Kreatif Komisi Pemilihan Umum berharap tingkat partisipasi pemilih lebih dari 77,5%. TRIYADI ISWORO

K

PU Provinsi Lampung meminta komisioner Komisi Pemilihan Umum kabupaten/kota un­ tuk lebih kreatif dan inovatif dalam upaya meningkatkan partisipasi pemilih. Ketua KPU Provinsi Lampung Nanang Trenggono mengatakan ang­ gota KPU jangan sekadar menjalankan regulasi yang sudah diatur. “Kami meminta kepada KPU kabupaten/kota agar lebih inovatif untuk mening­ katkan partisipasi pemilih,” kata Nanang dalam rapat evaluasi pelaksanaan Pemilih­ an Gubernur Lampung Tahun 2018, di Hotel Sheraton, Ban­ dar Lampung, (21/11). Menurut dia, anggota KPU harus mulai berpikir kre­ atif menyampaikan pesanpesan sosialisasi yang lebih mengena ke masyarakat. KPU juga harus membangun sinergisitas dengan berba­ gai pihak, termasuk dengan lembaga keagamaan, seperti Majelis Ulama Indonesia. Ia menjelaskan pada ter­ min pertama pihaknya sudah mendapat anggaran Rp44 ­miliar dan telah disebar ke KPU provinsi serta kabupaten/kota se-Lampung. Lembaganya meminta KPU kabupaten/kota untuk memberikan kontribusi anggaran termin kedua. “Pada termin anggaran kedua nanti banyak di­ gelontorkan untuk kabu­

paten/kota,” kata dia. Nanang juga mengatakan penyelenggara pemilu di ting­ kat provinsi, kabupaten, dan kota, hingga kecamatan serta kelurahan perlu menunjuk­ kan seni memimpin dalam menjalankan tugas pokok dan fungsinya. Misalnya

Kami meminta kepada KPU kabupaten/ kota agar lebih inovatif untuk meningkatkan partisipasi pemilih. bertemu dengan masyarakat dan partai politik penuh de­ ngan silaturahmi, tetapi tetap berpegang teguh aturan. Komisioner KPU Provinsi Divisi Program, Data Pemilih, dan Partisipasi Masyarakat Handi Mulyaningsih me­ ngatakan ada indikator yang harus dijaga, di antaranya suara pemilih, tidak ada pe­ langgaran kode etik, tertib tahapan, dan tidak ada gugat­ an di Mahkamah Agung. KPU berharap tingkat par­ tisipasi pemilih lebih dari 77,5%. “Dengan lima program kebijakan tersebut harus bisa dijalankan baik oleh penye­ lenggara,” kata dia. (U1) triyadi@lampungpost.co.id

n LAMPUNG POST/ZAINUDDIN

RAPAT EVALUASI. Ketua KPU Lampung Nanang Trenggono (kiri) bersama komisioner KPU Divisi Sosialisasi dan Program partisipasi masyarakat Lampung Handi Mulyaningsing (kanan) memberikan penjelasan kepada peserta rapat evaluasi pelaksanaan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung, di Hotel Sheraton, Bandar Lampung, Selasa (21/11).

Pendaftaran Sembilan Parpol Kembali Dibuka KOMISI Pemilihan Umum Kota Yogyakarta membuka kembali pendaftaran un­ tuk sembilan partai politik yang dinyatakan Badan Pengawas Pemilu dapat melakukan pendaftaran setelah gugatan mereka dikabulkan. “Sudah kami buka sejak Senin (20/11), tetapi be­ lum ada yang mendaftar. Baru ada satu partai yang melakukan konsultasi ke

kami, yaitu Partai Rakyat,” kata Ketua Komisi Pemi­ lihan Umum Kota Yogya­ karta Wawan Budiyanto, kemarin. Menurut Wawan, KPU Kota Yogyakarta akan mem­ buka pendaftaran kembali untuk sembilan partai poli­ tik tersebut hingga Rabu (22/11), pukul 24.00. Sem­ bilan partai politik yang memperoleh kesempatan untuk melakukan pendaft­

aran kembali adalah Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia, Partai Idaman, Partai Bulan Bintang, Partai Bhineka Indonesia, Partai Pengusaha dan Pekerja Indonesia, Partai Republik, Partai Rakyat, Partai Indo­ nesia Kerja, serta Partai Swara Rakyat Indonesia. Meskipun demikian, dari sembilan partai politik yang diberi kesempatan untuk melakukan pendaftaran

kembali tersebut, sudah ada tiga partai politik yang memperoleh tanda peneri­ maan berkas dari KPU Kota Yogyakarta karena sudah melakukan pendaftaran pada tahap awal, yaitu 3—16 Oktober. Ketiganya adalah Partai Bulan Bintang, Partai In­ donesia Kerja, serta Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia. “Berkas pendaf­ taran mereka pun masih

Komisi II Usulkan Perubahan PKPU KOMISI II DPR menggelar rapat dengar pendapat bersama Komisi Pemilihan Umum RI, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) RI, dan Kementerian Dalam Negeri. Salah satu hal yang dibahas adalah soal revisi Peraturan KPU (PKPU) Nomor 3 Tahun 2017 tentang Pencalonan

Pemilihan Kepala Daerah. Ketua KPU RI Arief Budi­ man mengatakan revisi PKPU Nomor 3 Tahun 2017 merupakan tindak lan­ jut menjalankan putusan Mahkamah Konstitusi (MK) Nomor 54/PUU-XIV-2016 tentang Aturan Syarat Du­ kungan Calon Perseorang­

an atau Independen tidak mengacu pada daftar pemi­ lih tetap (DPT). “Soal DPT yang mem­ punyai umur kurang dari 17 tahun tetapi pada saat mendekati pemilu sudah 17 dan potensial menjadi pemilih, boleh menjadi pendukung calon kepala

daerah,” ujar Arief di Ge­ dung DPR Jakarta, Selasa (21/11). Sebagai bentuk tindak lanjut dari putusan MK, pihaknya juga akan menye­ suaikan dengan formulirformulir yang dibuat KPU RI. Selanjutnya, Arief me­ nambahkan PKPU Nomor 3

kami simpan. Jika mereka ingin melakukan perbaik­ an berkas pendaftaran pun masih dimungkinkan hingga Rabu (22/11),” kata Wawan. Namun, jika partai politik memilih tidak me­ ny a m p a i k a n d o k u m e n lain, KPU Kota Yogyakarta akan melakukan peneli­ tian ­administrasi berdasar­ kan berkas yang sudah di­serahkan. (ANT/U1)

bakal diubah menjadi PKPU Nomor 15. “Selain itu, bagi yang belum punya KTP bisa datang ke adminduk ter­ dekat dan nanti diberikan surat keterangan bahwa mereka terhitung 27 Juni mereka sudah 17 tahun,” kata dia. (MI/U1)


POLITIK

4 I rabu, 22 november 2017

LAMPUNG POST SELINTAS

FKPPI Jaga Semangat Nasionalisme PRESIDEN Joko Widodo meminta peran aktif Forum Komunikasi Putra-putri Purnawirawan dan TNI/POLRI (FKPPI) dalam menjaga nilai-nilai kebangsaan dan semangat nasionalisme. Hal itu diungkapkan Ketua Umum KB FKPPI Pontjo Sutowo seusai menemui Presiden di Istana Bogor, Selasa (21/11), untuk memohon kesediaan Presiden menjadi inspektur upacara pada apel kebangsaan bela negara yang akan diselenggarakan FKPPI di Silang Monas Jakarta, 9 Desember 2017. “Masalah radikalisme dan kebebasan yang terlalu bebas adalah dua hal yang disampaikan oleh Presiden agar menjadi perhatian kami untuk mengambil peran aktif dalam mencari jalan keluarnya agar nilai-nilai kebangsaan dan semangat nasionalisme tetap terjaga di bumi pertiwi ini,” ujar Pontjo di Jakarta. Menurut Pontjo, isu kebangsaan dan nasionalisme turut menjadi perhatian kalangan internasional. FKPPI berkomitmen penuh membantu pemerintah agar Indonesia mendapat citra positif di dunia internasional. (ANT/U1)

Bawaslu Ingatkan Batasan Sumbangan

n ANTARA/SIGID KURNIAWAN

RAPAT PLENO PARTAI GOLKAR. Ketua Harian Partai Golkar Nurdin Halid (kiri) berbincang dengan Sekjen Idrus Marham sebelum memulai rapat pleno di kantor DPP Partai Golkar, Jakarta, Selasa (21/11). Rapat tersebut membahas posisi Setya Novanto baik sebagai ketua umum Partai Golkar maupun anggota DPR usai ditahan KPK atas kasus korupsi proyek KTP elektronik. BERITA TERKAIT Hlm. 1

Calon Perseorangan Bukan Calon Parpol Calon perseorangan yang telah mengikuti proses verifikasi tidak dapat diajukan sebagai calon dari parpol. TRIYADI ISWORO

K

OMISI Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Lampung mengingatkan tokoh masyarakat yang maju dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung melalui jalur perseorangan atau independen tidak boleh diajukan sebagai calon dari partai politik. Komisioner KPU Provinsi Lampung Divisi Teknis, Ahmad Fauzan, mengatakan calon dari jalur perseorangan harus konsisten memenuhi persyaratan di PKPU dan peraturan perundang-undangan yang ada melalui jalur perseorangan­ bukan jalur parpol. Dia mengatakan Pasal 34 PKPU No.3/2017 tentang Pencalonan

mengatur bakal pasangan calon perseorangan yang telah meng­ ikuti proses verifikasi administrasi, calon perseorangan tidak dapat diajukan sebagai calon dan/atau bakal pasangan calon parpol. “Baik itu oleh satu partai politik atau gabungan partai politik,” kata dia di sela acara Rapat Evaluasi Pelaksanaan Pemilu Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung Tahun 2018, di Hotel Sheraton, Bandar Lampung, (21/11) Selasa. Ia juga menjelaskan PKPU 3/2017 Pasal 33 juga menyatakan calon yang mengundurkan diri pada masa verifikasi faktual dukungan tingkat PPS sampai rekapitulasi jumlah dukungan, dinyatakan tidak lagi memenuhi syarat dan tidak dapat diganti calon lain.

“Bakal pasangan calon per­ seorangan atau salah satu bakal calon perseorangan yang meng­ undurkan diri tidak dapat diusulkan sebagai pasangan calon atau calon oleh partai politik atau gabungan partai politik,” kata dia. Selanjutnya calon perseorang­ an yang berhalangan tetap pada masa verifikasi faktual dukung­ an sampai dengan rekapitulasi jumlah dukungan­, dapat diganti dengan calon pengganti paling lama lima hari sejak calon tersebut berhalangan­tetap. Pihak KPU nantinya mengumumkan calon pengganti ke masyarakat paling lama dua hari sejak masa penggantian calon berakhir. Masyarakat dapat memberikan tanggapan atau menarik dukungan­nya tiga hari sebelum penetapan peserta pilkada. Pihak KPU Provinsi Lampung

akan membuka penyerahan dukungan pada Rabu—Minggu, 22—26 November 2017, di aula KPU Provinsi Lampung, Jalan Gadjah Mada, Bandar Lampung. Untuk Pilgub Lampung, syarat calon perseorangan minimal ada 456.594 dukungan masyarakat dengan dibuktikan menggunakan soft dan hardcopy KTP atau surat keterangan Disdukcapil serta tanda tangan pendukung yang tersebar paling sedikit di delapan kabupaten/kota. Adapun sosok bakal calon gubernur dan bakal calon wakil gubernur Lampung atas nama Bambang Imam Santoso dan A Habib serius maju dalam pilkada pada 27 Juni 2018 melalui jalur perseorangan atau jalur independen. (D1) triyadi@lampungpost.co.id

BADAN Pengawas Pemilu Provinsi Jawa Barat mengingatkan kalangan pengusaha berbadan hukum swasta perihal batasan nominal sumbangan kampanye bagi para kandidat pilkada maupun pilgub yang dilaksanakan pada 2018 di wilayah tersebut. “Sumbangan dari perusahaan berbadan hukum swasta dibatasi maksimal Rp750 juta, sedangkan perorangan sumbangan maksimal Rp75 juta. Tidak boleh lebih dari itu,” kata Kepala Bawaslu Jabar Harminus Koto di Bekasi, Selasa. Menurut dia, tidak ada larangan bagi perusahaan ber­ badan hukum swasta maupun perorangan untuk memberikan sumbangan dana kampanye. Sebab, hal itu telah diatur oleh Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) No. 5 Tahun 2017 Pasal 7 tentang Dana Kampanye. Menurut dia, sumbangan dana kampanye yang tidak diperbolehkan adalah yang bersumber dari keuangan badan usaha milik daerah (BUMD) maupun badan usaha milik negara (BUMN). Harminus menjelaskan setiap pasangan calon peserta pilkada maupun pilgub wajib memberikan laporan catatan dana kampanye beserta sumbernya. (ANT/D1)

n ANTARA/OKY LUKMANSYAH

RUMAH PINTAR KPU. Warga mengunjungi rumah pintar KPU Kabupaten Tegal, Jawa Tengah, Selasa (21/11). Rumah pintar KPU bertujuan mengedukasi masyarakat akan pentingnya pemilu dan demokrasi dengan cara memperkenalkan nilai-nilai dasar pemilu serta demokrasi sekaligus menjadi pusat informasi kepemiluan.

NasDem Kembali Gelar Observasi Kelautan PARTAI NasDem kembali melaksanakan observasi kelautan di sepanjang Pantai Utara Jawa (Pantura). Observasi kelautan tersebut berlangsung selama se­pekan mulai 21 hingga 28 November, dimulai dari Pantai Glayem Indramayu, Jawa Barat, hingga ke ­Lamongan, Jawa Timur. “Hari ini kami akan melihat bagaimana kapal nelayan dengan alat tangkap dogol beroperasi di Indramayu,” ujar Ketua DPP Nas-

Dem Bidang Pertanian dan Maritim, Emmy Hafild, di Indramayu, Selasa (21/11). Emmy melanjutkan ke­ giatan observasi bertujuan mencari tahu dampak berbagai alat tangkap nelayan terhadap kerusakan ekosistem bawah laut. Hal itu untuk menindaklanjuti Permen 71 Kementerian Kelautan dan Perikanan soal pelarangan berbagai alat tangkap. “Hasil observasi tersebut akan dijadikan bahan untuk uji petik yang dapat dijadikan

bahan pertimbangan peme­ rintah dan nelayan mencari solusi terbaik soal pelarangan alat tangkap,” kata dia. Sedikitnya terdapat 4.800 kapal nelayan di Indra­ mayu. Mayoritas kapalkapal tersebut menjaring udang dan ikan-ikan kecil. Berbeda dengan para nelayan cantrang yang harus melaut selama berhari-hari, nelayan dogol hanya melaut selama setengah hari. “Menurut nelayan alat tangkap yang merusak itu

ialah trauler dan turunan­ nya. Adapun alat-alat me­ reka, seperti cantrang dan dogol, dianggap ramah lingkungan. Pelarangan alat tangkap harus disesuaikan dengan daerah pelayaran nelayan,” ujarnya. Setelah melakukan observasi terhadap alat tangkap dogol, tim NasDem dibantu dengan para peneliti dari IPB melanjutkan observasi ke alat tangkap jenis gilnet yang baru bisa dilakukan pada malam hari. (MI/D1)

Demokrat Usung Khofifah-Emil n ANTARA/APRILLIO AKBAR

PENDAFTARAN ULANG. Tim verifikasi KPU memeriksa berkas milik partai politik yang melakukan pendaftaran ulang sebagai peserta Pemilu 2019 di kantor KPU Pusat, Menteng, Jakarta, Senin (20/11).

Elite Parpol Harus Menjangkau Generasi Millennial SEKJEN Partai NasDem Johnny G Plate menilai ba­ nyaknya kepentingan pragmatis yang dipertonton­kan para elite politik justru makin mengisolasi para kaum muda dari politik. Padahal, generasi muda nantinya bertindak se­ bagai pengambil kebijakan publik bagi bangsa dan negara. “Betul apa yang dikata­ kan Presiden. Yang dipertontonkan terlalu ba­ nyak kepentingan-kepen­ tingan pragmatis, baik perorangan­, kelompok, pemimpin atau kekerasan, dan sebaiknya. Harusnya utamakan kepentingan

bangsa dan negara,” kata dia, Selasa (21/11). Menurut dia, persoalan yang terjadi saat ini ialah m i n i m ny a t o ko h a t a u elite yang bisa menjadi contoh bagi masyarakat. Tokoh panutan tersebut sangat dibutuhkan dalam memberikan etika politik, seperti tutur kata dan perbuatannya yang sejalan. “Kita krisis pemimpin yang tutur katanya sejalan. Terlalu banyak elite politik yang lips service, hanya mengandalkan slogan-slogan. Harusny a l e b i h d i t e k a n k a n pada isi, substansinya,

dan keberpihakan pada masyarakat.” Oleh karena itu, anak muda harus segera dijangkau dan dilepaskan dari kesan terisolasi dari politik. Harus dipahami bahwa politik merupakan tempat berkumpulnya para pengambil keputusan­publik. “Kalau kaum muda apatis terhadap politik, lalu bagaimana nasib bangsa nanti? Siapa yang akan mengambil keputusan ­p ublik? Karena itu suka atau tidak suka, pimpin­ an dan elite parpol ha­ rus menjangkau generasi ­millennial,” ujar dia. (MI/D1)

PARTAI Demokrat resmi mengusung Khofifah Indar Parawansa­ dan Emil Dardak dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur 2018. “Iya, (Demokrat resmi usung Khofifah-Emil Dardak),” kata Ketua Divisi Komunikasi Publik Partai Demokrat, Imelda Sari, di Jakarta, Selasa.

Imelda tidak memerinci pertimbangan Partai Demokrat dalam mengusung KhofifahEmil Dardak. Namun, keputusan itu merupakan hasil sidang Majelis Tinggi Partai Demokrat. “Hari ini Majelis Tinggi Partai Demokrat bersidang membahas 17 pilgub di Cikeas,” ujar dia. Sebelumnya, dalam foto

yang beredar di kalangan wartawan, terlihat Ketua DPD Partai Demokrat Jatim Soekarwo bersama Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono menyerahkan map berlogo Partai Demokrat yang diduga berisi surat dukungan kepada Khofifah dan Emil. Hingga berita ini dibuat,

Antara masih mencoba ­mengonfirmasi Sekretaris Majelis Tinggi Demokrat Amir Syamsuddin untuk menge­ tahui pertimbangan Demokrat mengusung Khofifah dan Emil. Ketika dikonfirmasi secara terpisah soal Emil Dardak sebagai cawagub pasangannya, Khofifah menjawab singkat, “Insya Allah”. (ANT/D1)

Penunjukan Plt Ketua DPR Belum Mendesak WAKIL Ketua DPR Fahri Hamzah menilai penunjuk­ an plt Ketua DPR usai penahanan Setya Novanto belum mendesak untuk saat ini. Lantaran, me­ nurut Fahri, masih ada wakil ketua DPR. “Santai saja, tidak usah diburu-buru. Sebab wakil ketua DPR bisa jadi plt. Saya juga plt,” ujar dia di Gedung DPR, Jakarta, Selasa (21/11). Menurutnya, selama ini masalah administrasi tan-

da tangan ketua DPR dapat dilakukan oleh wakil ketua. Selain dia, ada Fadli Zon, Agus Hermanto, dan Taufik Kurniawan. Ia berpendapat rapat pimpinan penunjukan plt baru bisa dilakukan pekan depan. Pasalnya saat ini sebagian pimpinan sedang berdinas di luar Jakarta. “Kalau sehari-hari se­ b e n a r ny a P a k N o v a n t o itu tidak perlu tanda ta­ ngani apa-apa. Ya biasanya surat-menyurat lembaga,

kan biasanya lebih banyak yang teken wakil. Rapim pekan depan karena Pak Fadli masih belum ada. Terus katanya Pak Agus juga mau ke Newzeland,” ujar dia. Hal senada juga disampaikan Wakil Ketua DPR Agus Hermanto. Menurut dia, walaupun kini Novanto telah menjadi tahanan KPK, belum diperlukan adanya plt untuk menggantikan posisinya. Sebab, kepemimpinan DPR masih

berjalan secara kolektif kolegial. Lebih lanjut, pihaknya menyerahkan sepenuhnya pergantian ketua DPR pada mekanisme Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) dan Fraksi Partai Golkar karena pengganti­ an ketua merupakan hak dari Fraksi Partai Golkar. “Kalau memang ini belum akan dilaksanakan pergantian itu tentunya tidak diperlukan (penunjukan plt). (MI/D1)


BERITA UTAMA

LAMPUNG POST

rabu, 22 november 2017

I5

Alkhan Tour Berangkatkan Jemaah Umrah Gratis

RAKER APHI. Sekjen Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Bambang Hendroyono memukul gong tanda dibukanya Rapat Kerja (Raker) Asosiasi Pengusaha Hutan Indonesia (APHI) 2017 di Jakarta, Selasa (21/11).

n LAMPUNG POST/HESMA ERYANI

TNI-Polri Lebih Kuat dari KKB Kekuatan yang dimiliki TNI-Polri jauh lebih besar dibandingkan dengan KKB OPM. ADI SUNARYO

K

ELOMPOK Kriminal Bersen­ jata (KKB) Organisasi Pa­ pua Merdeka (OPM) meng­ ancam akan melakukan serangan terhadap TNI dan Polri di Papua. Ancaman tersebut disambut dingin Kapolri Jenderal Tito Karnavian. Menurut Tito, masyarakat tidak perlu khawatir atas ancaman represif dari KKB. Pasalnya, kekuat­ an Polri dan TNI di tanah Cendra­ wasih jauh lebih besar. “Papua sudah saya jelaskan berkali-kali. Pasti kami layani. Negara Indonesia ini kekuatan TNI dan Polri jauh lebih besar daripada mereka,” ujar Tito, Selasa (21/11)

Kapolri mengaku mengetahui Tito pun menegaskan Satgas kekuatan OPM karena pernah men­ Terpadu TNI-Polri saat ini masih jabat sebagai kapolda Papua. Dia melakukan pengejaran terhadap menegaskan Indonesia memiliki KKB di Papua. Pasalnya, potensi kekuatan aparat yang jauh lebih ancaman masih terjadi. Diketahui, ada 21 buronan masuk besar dari OPM dan meminta ja­ jarannya supaya siap menghadapi daftar pencarian orang (DPO) terkait ancaman dari KKB. “Saya mantan berbagai kasus penembak­an di Tem­ bagapura dan seki­ kapolda Papua, tarnya. TNI-Polri saya tahu. (Jadi) juga akan mem­ kami hadapi,” bangun pos satgas kata Tito. Dalam waktu singkat terpadu di Banti Seperti diketa­ dapat menyelesaikan dan Kimbeli, Mimi­ hui, juru bicara ka, guna mence­ OPM, Sebby Sam­ tugas dan gah masuknya kel­ bom, menegas­ menyelamatkan para ompok kriminal kan jika pihaknya sandera. bersenjata. akan melakukan balas dendam terhadap Satgas Terpadu TNI-Polri. Strategi Matang Bukan tanpa alasan, hal ini meru­ Panglima TNI Jenderal Gatot pakan buntut dari kesigapan TNI- Nurmantyo menegaskan seorang Polri yang berhasil membebaskan pemimpin atau komandan harus ribuan warga yang disandera OPM memiliki strategi matang ketika di wilayah Tembagapura, Papua. melaksanakan sebuah misi. Ke­

berhasilan dalam pelbagai operasi merupakan milik prajurit, sedang­ kan kegagalan wajib menjadi tang­ gung jawab komandan. Pernyataan Gatot disampaikan saat memimpin upacara serah terima ja­ batan Kepala Badan Intelijen Strategis TNI dari Mayjen Hartomo kepada Mayjen Ilyas Alamsyah, Kepala Pusat Penerangan TNI dari Mayjen Wur­ yanto kepada Brigjen M Sabrar Fa­ dhilah, serta Kapusjaspermildas TNI dari Brigjen Dedi Kusmayadi kepada Kolonel Inf Sapriadi, di Mabes TNI, Cilangkap, kemarin. Dia mencontohkan operasi pem­ bebasan sandera sipil di Distrik Tembagapura, Papua, beberapa waktu lalu tanpa menimbulkan kor­ ban. Panglima menegaskan adanya peran komandan dalam mengambil langkah-langkah terukur, tegas, dan profesional. (MI/K1) adi@lampungpost.co.id

Petambak Udang di Lamtim Naik Kelas PARA petambak udang tradisional di Kabupaten Lampung Timur mulai naik kelas. Kendala permodalan dan teknologi bisa diatasi dengan pro­ gram KUR dan pendampingan dari PT CP Prima, sehingga para petam­ bak dapat menjalankan budi daya intensif dalam dua tahun terakhir dari sebelumnya menjalankan budi daya udang secara tradisional. Budi daya secara intensif kini dapat dijalankan Kepala Desa Bandarnegeri, Labuhanmaring­ gai, Lampung Timur, Triyono. Petambak udang tradisional sejak 2000-an sudah bermitra dengan PT CP Prima selama dua siklus budi daya. Bahkan, pada siklus pertama Pak Kades mendapat pinjaman dari PT CP dalam program Demo Pon untuk dua kolam masing-masing berukuran 800 meter persegi.

Selain itu, dia juga menerima kredit skema KUR Ritel BNI yang bekerja sama dengan PT CP Prima untuk investasi sekitar Rp250 juta dan biaya operasional sekitar Rp150 juta. Dana itu digunakan merehabilitasi dua petak tambak budi daya, masing-masing seluas 800 meter persegi dan membangun dua petak tandon masing-masing 200 meter persegi. Pada siklus kedua itu, Triyono mampu panen parsial tiga kali dan yang terakhir pada Senin (20/11). Panen parsial pertama mampu menghasilkan 1.885 kg dengan nilai Rp153 juta. Adapun pada panen terakhir, dua petak dihasilkan 2 ton dan harga jual Rp96 ribu/kg. Agus Furwoko, dari PT CP Prima yang menghadiri panen udang di tambak Triyono, menambahkan

n HUMAS PT CP

PANEN. Petambak udang, Triyono, bersama perwakilan dari PT CP Prima menunjukkan hasil panen udang di Desa Bandarnegeri, Labuhanmaringgai, Lampung Timur, Senin (20/11). Triyono mendapat bantuan dari PT CP Prima sehingga dapat meningkatkan hasil panen. pihaknya sengaja menggulirkan program Demo Pon sebagai upaya membantu petambak tradisional yang ingin naik kelas ke budi daya sistem intensif. “Pendanaan untuk program Demo Pon itu bergulir agar makin

banyak petambak yang bisa diban­ tu. Lalu selain mendampingi petam­ bak dalam program Demo Pon, kami juga diminta BNI pada semua petambak yang menerima kredit,” kata dia dalam rilis yang diterima pada Selasa (21/11). (AAN/K1)

PT Alkhan Tour memberikan sedekah umrah gratis kepada Hipni Lubis (55), warga Desa Sukaraja, Palas, Lampung Selatan, yang akan diberang­ katkan pada 2019. Hipni terpilih saat manasik umrah yang dilaksanakan PT Alkhan Tour di Masjid Kubah Intan Kalianda, Selasa (21/11). Pemilik PT Alkhan Tour, Al Ahran, mengatakan sebe­ lum masyarakat yang sudah mendaftarkan diri berangkat ke Tanah Suci pada Desem­ ber mendatang, pihaknya melakukan manasik umrah terlebih dahulu. Pada keberangkatan Desember nanti, PT Alkhan Tour akan memberangkat­ kan 22 orang dari Lampung Selatan dan 28 orang dari Bandar Lampung. Kemudian pada Februari dan April 2018, pihaknya juga akan mem­ berangkatkan jemaah umrah yang sudah mendaf­tar ke Tanah Suci dan Mesir. “Dalam kegiatan manasik umrah ini kami juga mem­ berikan sedekah umrah bagi peserta yang datang untuk mengikuti manasik umrah hari ini (kemarin). Alhamdu­ lillah, dari undian yang kami lakukan di hadapan para

peserta dan jemaah, saudara kita Hipni Lubis terpilih un­ tuk kita berangkatkan um­ rah gratis,” kata dia. Dia menambahkan sedekah umrah yang diberikan meru­ pakan salah satu wujud mem­ berikan semangat dan moti­ vasi kepada masyarakat agar lebih meningkatkan keiman­ an dan ketakwaan kepada Allah. Apalagi sebagai putra daerah, dia ingin membang­ gakan tanah kelahirannya. “Ketika niat itu sudah ada dalam hati, kita lakukan bu­ kan sekadar niat saja. Di sini, melalui PT Alkhan Tour kita mengajak masyarakat untuk umrah dan naik haji ke Ta­ nah Suci melalui jalan Allah. Insya Allah semuanya akan berjalan dengan baik,” ujar Al Ahran yang juga warga Desa Sukaraja, Kecamatan Palas. Hipni mengaku sangat senang dan tidak menyang­ ka mendapatkan umrah gratis dari PT Alkhan Tour. “Ini sudah kehendak Al­ lah, saya sejak kecil ingin sekali berangkat ke Tanah Suci. Mudah-mudahan ke­ imanan dan ketakwaan saya bisa lebih baik lagi untuk mendekatkan diri kepada Allah,” ujar Hipni. (SYA/K1)

Pengusaha Hutan Harus Libatkan Masyarakat PENGUSAHA hutan harus melibatkan masyarakat dalam pengelolaan hutan. Sebab, sumber daya hu­ tan sebagai keunggulan komparatif harus berpihak kepada masyarakat. Demikian dikatakan Sekjen KLHK Bambang H e n d r oy o n o , m e w a k i l i Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Siti Nurbaya Bakar, saat mem­ buka Rapat Kerja Asosiasi Pengusaha Hutan Indonesia (APHI) 2017 di Jakarta, Se­ lasa (21/11). “Potensi sumber daya hutan sebagai keunggulan komparatif harus berpihak kepada masyarakat. Untuk itu pemerataan ekonomi tidak boleh dilupakan,” kata Menteri. Menurut dia, ada tiga hal penting terkait pengelolaan hutan, yakni memberi akses legal kepada masyarakat, upaya peningkatan kapasi­ tas bagi masyarakat dalam berwiraswasta atau berusa­ ha, serta pendidikan vokase atau keterampilan sebagai keunggulan komparatif. Menteri berharap usaha ke­

hutanan ini dapat berkelan­ jutan dengan berbasis masyarakat, dan pengusaha dapat membantu masyarakat dalam penyediaan bibit un­ tuk hutan tanaman rakyat (HTR) guna mendukung pem­ bentukan kebun plasma. “Tolong dijaga reposisi masyarakat dan lingkungan. Masyarakat dari objek men­ jadi subjek. Tolong bantu masyarakat, pola bagi hasil disepakati bersama, dan rakyat juga dapat diajak kerja sama dalam pengendalian karhuta untuk menjaga fung­ si lingkungannya,” ujarnya. Ketua APHI, Indroyono Soesilo, menyampaikan ra­ ker APHI tahun ini bertujuan menggali lebih lanjut apa yang harus dilakukan dan ditingkatkan untuk meng­ optimalkan keunggulan kom­ paratif dan kompetitif. Dia menambahkan pihaknya sudah membangun sistem pemasaran secara daring berbasis e-commerce untuk mendukung sistem informasi pengelolaan hutan produksi lestari secara online. Pelun­ curan sistem ini direncana­ kan awal 2018. (HES/K1)


KOTA

6 I rabu, 22 november 2017

LAMPUNG POST

Andalalin Wajib dalam Pembangunan Konstruksi Analisis dampak lalu lintas bertujuan agar kota menjadi tertata sehingga pelayanan prima kepada masyarakat pun bisa terwujud. EFFRAN KURNIAWAN

P

EMERINTAH Provinsi Lampung mewajibkan semua pembangunan konstruksi di Bumi Ruwa Ju­ rai memiliki analisis dampak lalu lintas (andalalin). Tin­ dakan itu untuk menghin­ dari adanya ketidaktertiban di jalan raya yang merugi­ kan masyarakat dan pertum­ buhan ekonomi. Hal itu berdasarkan amanat Peraturan Pemerintah Nomor 32 Tahun 2011 dan Peraturan Daerah Provinsi Nomor 11 Tahun 2016 tentang Andalalin terhadap Rencana Pemba­ ngunan Pusat Kegiatan, Per­ mukiman, dan Infrastruktur di Lampung. Direktur Lalu Lintas Polda Lampung Kombes Kemas Ah­ mad Yani menjelaskan pem­

bangunan pusat kegiatan, permukiman, dan infrastruk­ tur sangat berpengaruh pada lalu lintas. Untuk itu, perlu disepakati adanya analisis terhadap pembangunan yang bersentuhan langsung dengan lalu lintas. “Dengan demikian, kita ha­rus menyepakati bersa­ ma bagi perusahaan jasa konstruksi bisa membahas andalalin. Sebab, tujuannya agar kota ini tertata sehingga pelayanan prima kepada masyarakat bisa terwujud,” kata Kemas dalam sosialisasi PP dan Perda di Hotel Grand Anugerah, Selasa (21/11). Dia turut mengomentari banyaknya jalan layang (flyover) yang ada di Ban­ dar Lampung. Menurut dia, pembangunan tersebut tidak efektif untuk mengu­

ra i ke m a c e t a n k a r e n a ­ iaya pembangunannya b yang tinggi. Terlebih, pem­ bangunan infrastruktur jalan tersebut yang belum memiliki andalalin. “Saya lihat di kota ini jalanjalannya banyak flyover. Padahal, sebenarnya flyover memakan high cost dan jalan layang itu adalah pilihan terakhir. Ini terjadi dikarena­ kan pembangunan di kota ini yang banyak tidak memiliki analisis dampak lalu lintas,” ujar dia di hadap­an jajaran Kasat Lantas se-Lampung, Dinas Perhubungan, dan Dinas Bina Marga.

Berjalan Perlahan Kadishub Lampung Qudrotul Ikhwan mengata­ kan kedua peraturan tersebut berjalan perlahan. Namun, diharapkan ketentuan itu da­ pat diterapkan menyeluruh dalam kegiatan konstruksi bangunan yang berhubung­ an dengan lalu lintas.

“Kami ingin proyek yang ada sebelum konstruksi di­m ulai harus dipastikan angkutannya hingga pasca­ konstruksi lalu lintasnya tidak ada masalah. Persoalan­ nya sekarang, pembangunan yang ada tidak dilakukan ka­ jian lalin. Padahal, seharus­ nya perda itu diterapkan sedini mungkin,” ujarnya. Dia juga turut menegur keras Kepala Dinas Per­ hubungan Bandar Lampung yang hadir dalam kegiatan tersebut. Pasalnya, beberapa pekerjaan yang tengah ber­ jalan di Kota Tapis Berseri, seperti dua flyover di depan Mal Boemi Kedaton dan ruas Jalan Imam Bonjol, serta underpass di Jalan Pramuka ter­ lambat memiliki andalalin. Terlebih, saat ini telah memiliki lima jalan layang yang dinilainya sebuah ke­ bijakan yang tidak efektif dalam penganggaran. (K1) effran@lampungpost.co.id

n LAMPUNG POST/HENDRIVAN GUMAY

PASAR PERUMNAS WAY HALIM. Lokasi pembangunan Pasar Perumnas Way Halim, Bandar Lampung, Selasa (21/11). Pasar tersebut setelah direhab memiliki 232 kios dan diperkirakan Desember tahun ini selesai.

Pemprov Hibahkan Rp1,2 Triliun untuk BOS PEMPROV Lampung akan menghibahkan anggaran Rp1,2 triliun dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2018 un­ tuk bantuan operasional sekolah (BOS) bagi seluruh jenjang pendidikan, baik negeri maupun swasta. Dalam APBD 2018, penda­ patan ditargetkan Rp7,5 triliun dengan proyeksi PAD Rp3,17 triliun, dana perimbangan Rp4,29 tri­ liun, dan pendapatan lain­ nya Rp35 miliar. Kemudian pada belanja daerah dirancang mening­ kat ke angka Rp8,1 miliar, yang terdiri dari belanja tidak langsung Rp4,8 triliun dan belanja langsung Rp3,26 triliun. Dengan rancangan tersebut, artinya akan ada defisit Rp604 miliar.

“Namun, ada penerima­ an pembiayaan daerah yang diperkirakan hingga Rp640 miliar dari silpa 2017 dan pinjaman daerah. Dengan demikian, akan ada surplus untuk menutupi defisit anggaran Rp604 mi­ liar itu,” kata Wakil Guber­ nur Bachtiar Basri dalam sidang paripurna di DPRD provinsi, Selasa (21/11). Dari sisi belanja daerah, akan terdapat anggaran yang dihibahkan melalui belanja tidak langsung kepada tiga sektor, yaitu pendidikan melalui pro­ gram BOS Rp1,2 triliun, belanja pegawai mencapai Rp1,69 triliun, dan hibah penyelenggaraan pemilih­ an kepala daerah. “Untuk BOS diberikan kepada semua sekolah,

baik SD, SMP, maupun SMA swasta dan negeri. Untuk penyelenggaraan pilkada diberikan kepada Komisi Pemilihan Umum Rp223,9 miliar dan Badan Peng­ awas Pemilu Rp62,5 miliar. Lalu pengalokasian belanja dana bagi hasil kepada kabupaten/kota mencapai Rp1,45 triliun,” ujarnya. Menurut dia, kebijakan belanja langsung tahun 2018 tetap diprioritaskan untuk melindungi dan meningkatkan kualitas ke­ hidupan masyarakat dalam upaya memenuhi kewa­ jiban daerah dalam bentuk peningkatan pelayanan dasar, infrastruktur, pen­ didikan, kesehatan, fasilitas sosial dan umum, serta mengembangkan sistem jaminan sosial. (RAN/K1)

Delapan Kecamatan Rawan Banjir MASYARAKAT Bandar Lam­ pung, khususnya di delapan kecamatan, wajib waspada. Sebab, memasuki musim hu­ jan periode Oktober hingga April tahun depan, kedela­ pan wilayah tersebut rawan terkena banjir bandang. Kabid Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Ban­ dar Lampung M Rizki mengatakan berdasarkan kajian pihaknya terdapat delapan kecamatan (lihat tabel) yang berisiko tinggi terkena banjir bandang. “Peta wilayah ini sudah sesuai kajian dan risiko bencana yang ada. Ber­ dasarkan hal itu, ada dela­ pan kecamatan yang kelas bahayanya cukup tinggi untuk banjir bandang,” kata Rizki, Selasa (21/11). Sementara itu, 12 keca­ matan lainnya memiliki titik potensi banjir yang merata, tetapi bukan po­ tensi banjir bandang. “Un­ tuk kecamatan lain, ada potensi titik banjir, tetapi

hanya genangan air bukan banjir bandang,” kata dia. Untuk mengantisipasi bencana banjir di Kota Ta­ pis Berseri, pihaknya siaga 24 jam dengan menyiap­ kan total personel menca­ pai 200 orang yang terbagi dalam tiga peleton. Mereka dilengkapi perlengkapan, seperti alat potong pohon, lampu da­rurat, dan perahu karet. “Untuk kendaraan standby ada 12 unit sudah termasuk damkar, supply bufferstock, dan truk serbaguna,” kata mantan Kabid Linmas Pol PP Ban­ dar Lampung itu. Rizki mengatakan ketika intensitas hujan sedang hingga lebat lebih dari satu jam terjadi, pihaknya lang­ sung menerjunkan tim pa­ troli yang terdiri dari 12 per­ sonel. “Anggota yang terbagi dalam dua tim melakukan patroli dengan dua unit mobil. Kalau hujannya lebat selama lima belas menit

saja, anggota kami langsung keliling ke lokasi rawan banjir,” kata dia. Kepala Seksi (Kasi) Data dan Informasi BMKG Lam­ pung Rudi Harianto men­ gatakan musim hujan yang dimulai sejak 20 Oktober diperkirakan berakhir pertengahan April 2018. “Untuk puncak musim hu­ jan, BMKG perkirakan ter­ jadi pada medio Desember 2017 hingga Januari 2018,” ujar Rudi, kemarin. Wilayah Lampung telah memasuki hujan dengan intensitas sedang hingga lebat. (MAN/K1)

Kecamatan Rawan Banjir Bandang - Telukbetung Barat - Telukbetung Timur - Telukbetung Selatan - Bumiwaras - Panjang - Kedamaian - Tanjungkarang Barat - Kemiling Sumber: BPBD Bandar Lampung

Kejari Sambut Baik Tawaran KPK KEJAKSAAN Negeri Bandar Lampung menyambut baik tawaran Komisi Pemberan­ tasan Korupsi (KPK) untuk mencari duo buronan kelas kakap, Sugiharto Wiharjo alias Alay dan Satono. Koor­ dinasi antarinstansi diperlu­ kan dalam upaya pencarian kedua buronan. Menurut Kasi Inteli­ jen Kejari Bandar Lam­ pung Andrie W Setiawan pihaknya siap menerima tawaran KPK untuk men­

cari Alay dan Satono, ter­ pidana kasus BPR Tripanca dan APBD Lampung Timur. Andrie mengatakan “Arti­ nya, kami menyambut baik apa yang dikatakan Wakil Ketua KPK Saut Situmo­ rang,” ujar Andrie di ruang kerjanya, Selasa (21/11). Dia menyebutkan pen­ carian memang harus me­ libatkan banyak pihak, ter­ masuk KPK. “Apalagi KPK memiliki alat pencarian yang canggih tentu sangat

membantu,” kata dia. Andrie mengatakan pihaknya tentu akan koor­ dinasi dengan cara ber­ jenjang. Nantinya Kejari melakukan permintaan pengusulan pencarian itu ke Kejati Lampung. Dari situ, permohonan pencari­ an ditembuskan ke Jamintel Kejakgung baru ke KPK. “Jadi tidak ujuk-ujuk Ke­ jari ke KPK serahkan data. Harus berjenjang mekanis­ menya,” ujarnya. (EBI/K1)


BANDAR LAMPUNG

LAMPUNG POST

Rabu, 22 November 2017

I7

Pelaku Pencurian Motor Ditembak Petugas

PENCURI MOTOR. Kasat Reskrim Polresta Bandar Lampung Kompol Harto Agung menginterogasi kedua tersangka pencurian kendaraan bermotor di Mapolresta Bandar Lampung, Selasa (21/11).

n LAMPUNG POST/ IKHSAN DWI NUR SATRIO

Dua Penjambret Ditangkap Warga Terjadi kejar-kejaran antara warga dan kedua pelaku yang kabur ke arah Masjid Al Ishlah hingga akhirnya terpojok. ASRUL SEPTIAN MALIK

W

ARGA bersa­ ma Unit Reser­ se Kriminal (Reskrim) Polsek Tanjung­ karang Timur menangkap dua penjambret bernama Muji Wahyudi (18), warga Jalan Jenderal Ahmad Yani, Gang Pioner, Kelurahan Go­ tongroyong, Kecamatan Tan­ jungkarang Pusat, dan Mada Mahendra (17), warga Jalan Urip Sumoharjo, Kelurahan Jagabaya, Kecamatan Way

Halim, Minggu (19/11). Kapolsek Tanjungkarang Timur Komisaris Fanny Indrawan mengatakan ke­ duanya ditangkap usai be­ raksi di Jalan Putri Balau, Kelurahan Kedamaian, Ke­ camatan Tanjungkarang Timur, dengan menjambret tas milik Merrysa Ayu Fitria­ na (20), warga Jalan Sul­ tan Badarudin, Kelurahan Susunanbaru, Kecamatan Tanjungkarang Barat. Ia mengatakan setelah kedua pelaku berhasil men­

jambret tas milik korban saat melewati Pasar Tugu, korban langsung meneria­ ki maling. Terjadi kejarkejaran antara warga dan

Modus yang digunakan dengan cara mengintai korban wanita atau ibu-ibu. kedua pelaku yang kabur ke arah Masjid Al Ishlah hingga akhirnya terpojok, kemudian ditangkap warga dan Unit Reskrim Polsek

Tanjungkarang Timur. “Pada saat kejadian, ke­ betulan anggota bhabinkam­ tibmas sedang melakukan agenda dengan warga. Ke­ mudian dapat telepon kalau warga lagi nguber jambret. Anggota Reskrim langsung turun dan bersama warga menangkap pelaku,” kata dia, Selasa (21/11). Fanny mengatakan ked­ ua pelaku dalam beraksi membawa senjata tajam jenis golok yang digunakan untuk mengancam korban. Dari tangan pelaku didapati barang bukti berupa satu tas warna merah muda ber­ isi uang tunai Rp150 ribu,

STNK sepeda motor, dan 1 sepeda motor Honda Vario yang digunakan keduanya untuk beraksi. “Modus yang digunakan dengan cara mengintai kor­ ban wanita atau ibu-ibu. Sambil menunggu di jalan sepi dan panjang, agar mu­ dah melarikan diri. Cara­ nya dengan memepet lalu merampas tas para korban secara langsung. Kedua pelaku ngakunya baru seka­ li, tetapi kami tidak percaya dan masih mengembangkan laporan-laporan korban lainnya,” kata dia. (K2) asrul@lampungpost.co.id

Pencuri Modus Pecah Kaca Gondol Berkas AKSI pencurian dengan modus memecahkan kaca mobil kembali terjadi di Bandar Lampung. Kali ini di Jalan Pulau Moro­ tai, Kelu­rahan Jagabaya I, Kecamat­an Way Halim, tepatnya di depan kantor Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Bandar Lampung, Perumahan Morotai Mas, Selasa (21/11), sekitar pu­ kul 14.00. K a p o l s e k S u k a ra m e Komisaris Mulyadi me­ ngatakan mobil yang men­ jadi korban pecah kaca, yaitu jenis Toyota Avanza milik dokter Fadly, yang sedang diparkir karena menghadiri sebuah acara yang digelar oleh IDI Ban­ dar Lampung. “Ia benar ada pecah kaca tadi siang, dan pelaku sudah kami identifikasi, sekarang lagi diselidiki,” ujar dia, Selasa (21/11). Walaupun pelaku ber­ hasil memecahkan kaca mobil mi­lik dokter Fadly,

tidak ada ke­r ugian ma­ teri yang diderita kor­ban. Tas yang berhasil di­bawa pelaku hanya berisikan berkas-berkas milik kor­ ban. Tidak ada nominal uang maupun barang ber­ harga, seperti laptop mau­ pun ponsel pintar yang biasa menjadi incaran para pelaku pecah kaca. “Pelaku belum tertang­ kap. Dalam pencarian, kami me­ne­mukan doku­ men milik kor­b an yang dibuang pelaku di bela­ kang Lampung Walk,” kata mantan Kasat Binmas Pol­resta Bandar Lampung itu. Menurut Mulyadi, pe­la­ ku yang diduga berjumlah dua orang membagi tugas­ nya an­tara eksekutor dan pemantau kon­disi sekitar. Ketika dalam ke­a daan kondusif, baru mere­k a beraksi. Biasanya pelaku meng­incar tempat-tempat parkir yang tidak memiliki penjaga. (RUL/K2)

PELAKU pencurian sepeda motor, yakni Joni Putra (25) dan Buhari (34), harus menyudahi laju sepeda motornya usai aksi kejarkejaran dengan petugas Unit Ranmor Polresta Ban­ dar Lampung di Jalan Lin­ tas Sumatera, Senin (20/11), sekitar pukul 20.00. Salah satu pelaku terpaksa di­ lumpuhkan dengan timah panas karena melawan saat akan ditangkap. Kasat Reskrim Polresta Bandar Lampung Komisa­ ris Harto Agung Cahyo mengatakan keduanya akan kabur ke Kotabumi usai mencuri sepeda mo­ tor di wilayah Kelurahan Garuntang, Kecamatan Bumiwaras. Namun, Unit Ranmor dan Team Khusus Antibandit (Tekab) 308 mengetahui peristiwa pencurian tersebut serta mengejar pelaku hingga sampai pada areal perke­ bunan kelapa sawit di Na­ tar, Lampung Selatan. “Ketika dihadang, pelaku membuang kunci letter T dan nekat menabrakkan sepeda motor Honda Beat berwarna merah tanpa

pelat ke anggota Polresta Bandar Lampung yang berusaha menghentikan pelaku,” ujar dia di Mapol­ resta Bandar Lampung, Selasa (21/11). Kemudian petugas kembali mengejar kedua pelaku dan terpaksa me­ lumpuhkan Joni dengan timah panas karena mela­ wan. “Jadi kami tembak satu rekannya karena melawan,” kata dia. Keduanya yang meru­ pakan warga Kecamatan Abungpekurun, Kotabu­ mi, Lampung Utara, itu mengaku sudah 10 kali beraksi di wilayah Ban­ dar Lampung selama tiga bulan terakhir. Empat kali di wilayah Garuntang dan enam kali di wilayah Panjang. Dalam beraksi, Joni ber­ tugas sebagai eksekutor, sedangkan Buhari meman­ tau kondisi sekitar. “Me­ reka ini beraksinya dengan waktu yang tidak menentu, kadang jam 10 malam sam­ pai tengah malam. Modus­ nya mantau-mantau ru­ mah orang yang kosong,” ujarnya. (RUL/K2)

SELINTAS

Pembunuh Ipar Dituntut 20 Tahun JAKSA Rama Erfan dari Kejaksaan Negeri Bandar Lampung, dalam persidangan yang digelar di Pengadilan Negeri Kelas 1A Tanjungkarang, Selasa (21/11), menuntut terdakwa Joko Suwarno dengan pidana penjara selama 20 tahun. Terdakwa terbukti secara sah bersalah melakukan tindak pidana tanpa hak merampas nyawa orang lain, yaitu Bejo, yang tidak lain adalah kakak iparnya sendiri. Menurut Rama, berdasarkan fakta persidangan terdakwa telah terbukti kebenarannya melakukan tindak pidana sesuai pasal yang dituntutkan. Hal itu didukung berdasarkan keterangan saksi-saksi dan bukti yang di­ ajukan dalam persidangan. “Menyatakan terdakwa Joko Suwarno bersalah melakukan tindak pidana dengan sengaja dan dengan rencana terlebih dahulu merampas nyawa orang lain, sebagaimana diatur dan diancam pidana dalam dakwaan alternatif pertama primer Pasal 340 KUHP,” ujarnya. (EBI/K2)

Pembangunan Drainase Terkendala

n LAMPUNG POST/IKHSAN DWI NUR SATRIO

MAYAT PEKERJA. Petugas Inafis Polresta Bandar Lampung membawa mayat pekerja pembangunan di Kolam Renang Pahoman, Bandar Lampung, Selasa (21/11).

WALI Kota Bandar Lampung Herman HN mendatangi lokasi perumahan klaster Flamboyan yang berada di Gang Family VI, Jalan Untung Suropati, Labuhanratu, Bandar Lampung, yang mengeluhkan banjir saat hujan akibat tidak adanya jaringan drainase. Herman mengatakan pembuatan drainase di lokasi tersebut terkendala lahan warga. “Saya sudah minta camat untuk menegosiasikan pembebasan lahan ini. Pemkot siap bebaskan tanah tersebut dan membangun drainase, tetapi syaratnya pemilik lahannya setuju dulu,” kata dia, Selasa (21/11). Ia mengaku pembuatan drainase akan dilakukan setelah lahan dibebaskan. “Iya, kalau memang dijual, akan saya beli. Kami bebaskan lahannya untuk bangun drainase. Sebab sampai saat ini belum disetujui pemiliknya. Masa mau langsung membangun saja,” kata Wali Kota. (MAN/K2)

Buruh Ditemukan Tidak Bernyawa Usai Bekerja THOMAS Bebena (52), peker­ ja venue musala pada Kolam Renang Pahoman, Bandar Lampung, yang dipersiap­ kan untuk pergelaran Pe­ kan Olahraga Provinsi (Por­ prov) VIII, ditemukan tidak bernyawa di kursi bambu sekitar kolam renang, Selasa

(21/11), sekitar pukul 12.00. Warga Jalan Kampung Hara­ panjaya, Kelurahan Panjang Selatan, Kecamatan Pan­ jang, tersebut diduga me­ ninggal karena sakit. Dari pemeriksaan Tim Indonesia Automatic Finger­ print Identification System

(Inafis) Polresta Bandar Lampung pada jenazah Thomas yang ditemukan terbaring di kursi bambu, tidak menemukan luka dari benda tumpul mau­ pun benda tajam. Jenazah langsung dibawa ke Rumah Sakit Abdul Moeloek untuk

diautopsi. Ruslan, rekan Thomas yang juga bekerja di kolam renang, mengatakan awal­ nya Thomas sedang men­ gaduk semen, kemudian merasa tidak enak badan dan duduk bersandar di salah satu ruangan yang

sedang dibangun, tepatnya di bawah penyangga mate­ rial. “Dia katanya enggak enak badan gitu, pening, terus nyender di tembok seki­ tar pukul 11.00,” kata dia di lokasi kejadian, Selasa (21/11). (RUL/K2)

PT Ghalaz akan Kembalikan Uang Konsumen UNIT Harta Benda (Harda) Satuan Reserse Kriminal (Sa­ treskrim) Polresta Bandar Lampung terus melakukan penyidikan secara mara­ ton, terkait dugaan perkara penipuan dan penggelapan perumahan dengan tersang­ ka Direktur Wantoro Ari Prasetyo, selaku PT Ghalaz Sukses Perkasa. Kasat Reskrim Polresta Ban­dar Lampung Komisa­ ris Harto Agung Cahyo me­ ngata­kan usai melakukan penyidik­an, pelaku memiliki niat untuk mengembalikan uang para calon konsumen yang su­d ah ia gelapkan, dengan cara menunggu pencairan aset miliknya yang menjadi agun­an atau

jaminan kredit pada bank. Diperkirakan aset ter­sebut dicairkan sekitar De­sember 2017 atau Januari 2018. “Penyidikan terus berlan­ jut. Dari hasil pengakuan tersangka, dia berupaya mengembalikan uang kon­ sumen. Ada beberapa aset yang dia miliki, entah ru­ mah atau tanah yang men­ jadi agunan ke bank,” kata Harto, Selasa (21/11). Wa l a u p u n t e r s a n g k a memiliki iktikad baik untuk mengembalikan uang para konsumennya, kata Harto, hal tersebut tidak menggu­ gurkan perkara pidana yang sedang berjalan. “Saat ini penyidik tengah berkoordinasi dengan pihak

Kejaksaaan Negeri Bandar Lampung untuk melengkapi berkas perkara. Untuk surat pemberitahuan dimulainya penyidikan (SPDP) sedang kami buat karena tersangka baru ditangkap tiga hari yang lalu. Kemungkinan iktikad baik dia hanya me­ mengaruhi ancaman pidana di persidangan nanti, tetapi kita tunggu saja,” kata dia. Ia mengatakan dari peme­ rik­saan sementara pelapor terus bertambah, diperkira­ kan ada 40 laporan yang masuk ke Unit Harda Sa­ treskrim Polresta Bandar Lampung, dengan total kerugian sementara ditaksir mencapai Rp2,5 miliar. Dari penyidikan sementara, para

konsumen menyetorkan dana bervariasi untuk uang muka, mulai dari Rp25 juta bahkan mencapai Rp200 juta. “Saya harap korban ber­ sabar. Semoga aset pelaku segera dicairkan dan uang­ nya diganti,” ujarnya. Ginda Anshori Wayka, se­ laku kuasa hukum Zarkya­ si dan 16 korban lainnya, meminta Polresta Bandar Lampung segera menyele­ saikan perkara tersebut. Ba­ nyak kejanggalan terhadap proyek perumahan yang merugikan para konsumen, salah satunya dalam perjan­ jian dengan konsumen, PT Ghalaz Sukses Perkasa mem­ bangun perumahan di atas tanah miliknya. (RUL/K2)

n LAMPUNG POST/ZAINUDDIN

DITUNTUT 20 TAHUN. Terdakwa Joko Suwarno alias Joko mengenakan baju tahanan seusai menjalani sidang di Pengadilan Negeri Tanjungkarang, Selasa (21/11). Joko di tuntut jaksa Kejaksaan Negeri Bandar Lampung dengan pidana selama 20 tahun penjara karena terbukti bersalah melakukan tindak pidana tanpa hak merampas nyawa orang lain, di Pengadilan Negeri Kelas 1A, Tanjungkarang.


RAGAM

8 I Rabu, 22 November 2017 2.000 Hektare Lahan Aset PT KAI Tidak Tersertifikasi ASET lahan milih PT Kereta Api Indonesia (KAI) Divisi Regional IV Tanjungkarang terdata 2.156 hektare tidak bersertifikat. Jumlah itu sama dengan 48,72% dari total lahan aset badan usaha milik negara (BUMN) itu seluas 4.200 hektare. Manajer Humas PT KAI Divisi Regional IV Tanjungkarang Franoto Wibowo menjelaskan dari inventarisasi aset, masih ada 51,28% atau seluas 2.156 hektare belum tesertifikasi. “Dari lahan yang telah bersertifikat itu masih ada lahan yang dikuasai masyarakat. Bahkan, terdapat pula aset kami telah bersertifikat, tetapi masyarakat juga memiliki sertifikatnya. Itu yang membuat terjadi­ nya sengketa hingga kami upayakan jalur hukum ke pengadilan,” kata Franoto, Selasa (21/11). Menurutnya, aset seluas 2.156 hektare yang belum tesertifikasi itu adalah aset negara sejak zaman Belanda dan kini diserahkan kepemilikan dan pengelolaannya kepada PT KAI. Meskipun demikian, dasar hukum aset yang disebut grondkaart atau peta lahan tetap memiliki kekuatan hukum atas kepemilikan lahan. “Meski sudah kuat hukum­ nya dengan grondkaart, kami akan tetap mencoba untuk menyertifikatkan secara bertahap karena untuk proses sertifikasi ini kan butuh biaya yang besar juga,” ujarnya. Menanggapi hal tersebut Kepala Kanwil BPN Provinsi Lampung Iing sarkim me­ ngata­kan pihaknya hanya menunggu pengajuan atau permohonan pembuatan sertifikat tanah. Ia juga meminta kondisi tanah milik PT KAI itu dalam keadaan clean and clear saat akan diukur. (RAN/MAN/R5)

BURAS

Dokter Kirim Novanto ke Tahanan!

n ANTARA/WAHYU PUTRO A

PEMERIKSAAN PERDANA. Tersangka kasus korupsi KTP elektronik Setya Novanto (kiri) bersiap menjalani pemeriksaan di Gedung KPK, Jakarta, Selasa (21/11). Ketua DPR tersebut menjalani pemeriksaan perdana usai ditahan terkait dugaan korupsi proyek KTP elektronik.

Novanto Tidur Setiap Ditanya Penyidik Kondisi lemah, pemeriksaan kedua ditangguhkan. EKA SETIAWAN

P

EMERIKSAAN kedua kalinya tersangka korupsi proyek KTP elektronik Setya Novanto oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) berlangsung, Selasa (21/11). Namun, saat proses pemeriksaan oleh penyidik, ketua umum Partai Golkar itu justru tertidur setiap dua menit sekali, tidak menjawab perta­nyaan penyidik. Kuasa Hukum Setya Novanto, Fredrich Yunadi, mengatakan kliennya masih terlalu lemah untuk diperiksa KPK. Oleh sebab itu, pemeriksaan kedua menurutnya terpaksa ditangguhkan.

“Karena setiap peme­ riksaannya itu pasti akan ditanya apakah saudara dalam keadaan sehat jasmani dan rohani serta bersedia untuk memberikan ke­t erangan. Beliau menjawab kesehatan masih terganggu,” kata Fredrich di Gedung KPK seusai mendampingi Setya Novanto dalam pemeriksaan, di Jakarta. Fredrich menyebut dokter yang menyatakan Setya Novanto cukup sehat untuk dimintai keterangan sebagai dokter yang otoriter. “Dokter itu menilai secara subjektif. Sebatas dia punya pengetahuan, tetapi yang merasakan itu yang bersangkutan,” ujar Fredrich.

Ia bahkan menyatakan jika ketua DPR itu kesulitan dalam berkomunikasi. “Dia (Novanto) ngomong dua menit ketiduran, ngomong dua menit ketiduran. Nah terus bagaimana? Apa yang mau dibicarakan? Tanya apa, ha? Mikir kan? Terus gimana? Itu suatu hal namanya human right. Kita enggak bisa memaksakan,” kata dia.

Lengkapi Berkas Juru bicara KPK Febri Diansyah menyatakan tidak bisa membeberkan agenda pemeriksaan. Ia menegaskan Setya Novanto memiliki hak untuk menjawab atau tidak setiap pertanyaan yang diberikan penyidik. “Info yang saya dapatkan dari penyidik hari ini (kemarin) diagendakan pemeriksaan sebagai ter-

Nyonya Tua Mencari Penawar Luka DUA klub raksasa Eropa, Juventus dan Barcelona, akan bentrok di Allianz Stadium, Kamis (23/11). Selain beraroma dendam, laga kali ini juga sangat penting bagi Nyonya Tua yang sedang mencari penawar luka setelah dipermalukan Sampdoria 2-3, Senin (20/11) dini hari. Kemenangan atas Barca tentunya bisa menjadi pelipur lara bagi para fan Juventus yang sedang dirundung duka. Tiga poin atas penguasa klasemen La Liga Spanyol itu juga sangat berarti bagi tuan rumah. Selain untuk membalas kekalahan 0-3 di pertemuan pertama, Nyonya Tua juga ingin memastikan tiket lolos ke fase knockout Liga Champions. Barcelona kini bertengger di peringkat pertama Grup D de­ ngan 10 poin. Messi dkk unggul tiga angka dari Juventus yang berada di posisi kedua. Jika gagal meraih poin, posisi Juventus bisa terancam Sporting yang berada di tempat ketiga dengan koleksi empat poin. Tugas berat kini berada di pundak pelatih Juventus, Massimiliano Allegri. Selain dituntut mengembalikan kepercayaan diri para pemain, Allegri juga diharapkan dapat meramu strategi yang jitu untuk bisa menundukkan raksasa Catalan. Allegri diprediksi bermain de­ ngan strategi 4-2-3-1. Skema ini bisa menjadi penyeimbang skuatnya dalam bertahan maupun menye­rang.

SIARAN LANGSUNG Liga Champions, Bein Sport 2/SCTV, Kamis (23/11), Pukul 02.45

JUVENTUS

BARCELONA

Rekor Pertemuan 13-9-2017 23-7-2017 20-4-2017 12-4-2017 7-6-2015

Barcelona 3-0 Juventus Juventus 1-2 Barcelona Barcelona 0-0 Juventus Juventus 3-0 Barcelona Juventus 1-3 Barcelona

Massimiliano Allegri

Ernesto Valverde

Lima Pertandingan Terakhir JUVENTUS

Lima Pertandingan Terakhir BARCELONA

26-10-2017 Juventus 4-1 SPAL 28-10-2017 Milan 0-2 Juventus 1-11-2017 Sporting 1-1 Juventus 5-11-2017 Juventus 2-1 Benevento 19-11-2017 Sampdoria 3-2 Juventus

25-10-2017 Murcia 0-3 Barcelona 29-10-2017 Bilbao 0-2 Barcelona 1-11-2017 Olympiakos 0-0 Barcelona 5-11-2017 Barcelona 2-1 Sevilla 18-11-2017 Leganes 0-3 Barcelona

Higuain kemungkinan menjadi penyerang tunggal di lini depan Nyonya Tua. Striker asal Argentina itu akan ditopang dengan tiga gelandang bernaluri penye­ rang, yakni Costa, Cuadrado, dan Dybala. Meski bermain dikandang sen­ diri, Juventus tidak akan mudah menaklukkan Barca. Skuat besut­ an Ernesto Valverde kini dalam

performa terbaiknya. Terbukti, Barca sejauh ini belum tersentuh kekalahan di pentas La Liga maupun Liga Champions. Valverde yang juga berambisi membawa pulang poin dari Allianz Stadium, diperkirakan mengusung strategi 4-4-2. Duet Suarez dan Messi kemungkinan besar akan menjadi andalan di lini depan. (R5) n Iyar Jarkasih

sangka. Apakah tersangka menjawab atau tidak, tentu saja itu domain atau hak dari tersangka. Silakan saja. Karena KPK tentu tidak akan bergantung pada menjawab atau tidak menjawabnya tersangka dalam proses pembuktian tersebut,” ujarnya. Diketahui, pemeriksaan ketua DPR itu dilakukan untuk melengkapi berkas penyidikan. Jika berkas penyidikan terhadap Setya Novanto usai sebelum 30 November 2017, dan menaikkan ke penuntutan, praperadilan yang dilayangkan pihak Setya Novanto akan gugur. Sidang perdana praperadilan akan digelar pada 30 November di PN Jakarta Selatan. (MI/ANT/S2) eka@lampungpost.co.id

Pulau Jawa Masih Menarik untuk Investasi ASIA Competitiveness Institute (ACI) telah merilis hasil riset terkait kemudahan berbisnis di Indonesia tahun 2017. Pulau Jawa masih menjadi daerah dengan tingkat kemudahan berusaha terbaik. Deputi Direktur ACI, Mulya Amri, menguraikan peringkat pertama hingga kelima diisi oleh provinsi di Pulau Jawa, yakni Jawa Timur, Jawa Barat, Jawa Tengah, DKI Jakarta, dan DI Yogyakarta. Untuk posisi ke-6 hingga ke-10 diisi oleh provinsi dari Pulau Sulawesi dan Kalimantan. Adapun posisi 5 terbawah ditempati Bengkulu, Kalimantan Utara, Sumatera Barat, Papua Barat, dan Kepulauan Babel. Riset menggunakan 74 indikator yang terbagi menjadi tiga indeks, yakni daya tarik investasi di daerah, keramah­an terhadap iklim investasi, dan implementasi regulasi terkait investasi. Pada lima peringkat ter­atas hanya DKI Jakarta yang turun dari posisi 2 pada 2015, kini menjadi posisi 4. Mulya menyebut turunnya peringkat DKI Jakarta dikarenakan dua indikator yang krusial, yakni upah minimum yang dinilai pelaku usaha cukup besar. Kemudian kemudahan mendapat izin usaha yang masih menjadi persoalan. Untuk itu, Mulya menilai harus ada perbaikan di dua indikator tersebut. Sekaligus inovasi agar usaha-usaha modern yang marak di kota-kota besar di dunia juga bisa diterapkan di Jakarta. Usaha-usaha modern yang bisa dikembangkan yakni terkait digital, gaya hidup, dan industri kreatif. (ANT/MI/E1)

TIM Ikatan Dokbat oleh kondisi se­p erti pernah ter Indonesia dikatakan penga­ (IDI) membuat caranya, yakni kejutan. Ketika Fredrich, penga­ jika Novanto cara Ketua DPR m e ­n g a t a k a n dia tidak sehat, Setya Novanto, sebab itu peme­ mengatakan riksaan tidak kondisi Novanto sa­ngat lemah, seH. Bambang Eka Wijaya bisa dilakukan, lalu tertidur ngo­ pernyataan Norok dan muntah (gambaran vanto tidak sehat itu kini orang gegar otak), sesuai ha- bisa dimentahkan oleh hasil sil diagnosis tim dokter IDI pemeriksaan dokter. justru memastikan kondisi Selain dibutuhkan unNovanto sudah tidak perlu tuk terpenuhinya proses perawatan inap lagi, bisa hukum, pemeriksaan termenjalani pemeriksaan KPK hadap Novanto itu sebenarnya juga amat pen­ dan dipindah ke tahanan. Terbukti, setelah diba- ting bagi Novanto sendiri. wa ke KPK dengan rompi Setidaknya untuk membela oranye, Novanto mampu diri dalam proses hukum menjalani pemeriksaan pen- yang sedang dihadapinya. Apalagi kalau keterandahuluan oleh KPK selama satu setengah jam. Bahkan, gan mayoritas terpidana, usai pemeriksaan KPK pada terdakwa, dan tersangka dini hari itu, Novanto masih lain yang masih dalam memberikan keterangan proses kasus korupsi KTP-el pers. Ia permasalahkan pe- meng­arah ke dia sebagai nahanannya, karena menu- salah satu pemain penting rut dia, dia tidak pernah dalam kasusnya, Novanto mangkir dari panggilan justru membutuhkan foKPK. Sebab, setiap ada pang- rum hukum formal untuk gilan ia jawab secara tertulis membantah semua tuding­ an itu. Tanpa bantahan bahwa ia tidak bisa hadir. Saat itu pula ia mengata- Novanto di forum formal kan akan meminta perlin­ proses hukum, keterangan dungan kepada Presiden, dua saksi atau lebih yang Kapolri, dan jaksa agung. sama isinya mengenai pe­ Namun, di sisi lain, sehari ran Novanto, bisa langsung sebelumnya Presiden Joko menjeratnya. Jadi, aneh kalau NoWidodo melalui media televisi secara tegas me­ vanto cenderung berusaha ngatakan agar Setya No- menghindari proses huvanto mengikuti proses hu- kum. Karena, dengan usakum. Dengan pernyataan hanya menghindari proses presiden sedemikian, ka- hukum itu, kesempatan polri, dan jaksa agung pun meluruskan masalah seselaku bawahan presiden suai versinya, malah tetidak mungkin memenuhi reduksi. Usaha menghinpermintaan Novanto itu. dar itu justru bisa berakiDengan hasil pemeriksaan bat jika terpeleset masuk tim dokter IDI itu, kekha- tahanan, tidak akan bisa watiran publik pemeriksaan keluar lagi sampai usainya kasus KTP-el akan terham- proses pidana. ***

Add on: facebook.com/buraslampost

Follow on: @buraslampost

Siapa Mengapa

Jagalah Kejujuran KEJUJURAN merupakan dasar bagi pria kelahiran Medan Belawan, Sumatera Utara, ini berkarier. Hal itu sesuai profesi yang ditekuninya sebagai Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang menuntut seluruh masyarakat Indonesia tidak berbohong. Dialah Thony Saut Situmorang yang berprinn DOK. LAMPUNG POST sip untuk kejujuran harus dapat selalu ditanamkan di hati setiap orang, khususnya dalam bekerja. “Jangan pernah capek. Capek untuk bersikap jujur, tanggung jawab, adil, disiplin, dan sederhana,” kata mantan Direktur PT Indonesia Cipta Investama saat berkunjung ke Lampung, beberapa waktu lalu. Menurutnya, tugas institusi yang dipimpinnya tidak hanya mengungkap kasus korupsi, tetapi ada empat tugas lainnya, seperti koordinasi, supervisi, monitoring, dan bersaing. (RAN/R5)

Wat-wat Gawoh

Guru Cabul GURU adalah panutan, terutama bagi murid-muridnya dalam berkehidupan. Sebab, guru dianggap orang yang memberikan ilmu bermanfaat. Nay ya... kuk petungga jama gukhu no kham meliom (Iyalah, bertemu de­ ngan guru saja kita malu). Tapi kali ini, seorang guru n SUGENG RIYADI sains yang telah menikah didakwa melakukan hubungan seks dengan murid di bawah umur. Guru wanita itu dilaporkan terlibat aktif seksual dengan siswa laki-laki dari kelas sainsnya. Dia dikenai sejumlah tuduhan, termasuk pemerkosaan tingkat dua. Seperti dilansir Mirror, aparat mengatakan orang tua murid tersebut menjadi curiga setelah perilakunya berubah sehingga mereka menyadap teleponnya. Penyi­ dik juga menemukan foto bugil dan pesan teks eksplisit di telepon remaja tersebut. Na layau gukhu bay no, bang ngelacokh guwaianni. Wat-wat gawoh (Nah kacau guru perempuan itu, kok menyimpangkan profesi. Ada-ada saja). (MTVN/R5)


YEN JEPANG (JPY) 100

DOLLAR AMERIKA (USD)

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

9.601,64

8.551,10

10.968,63

9.768,97

9.161,00

8.161,00

Indeks VALUTA ASING

EKONOMI DOLLAR KANADA (CAD)

DOLLAR SINGAPURA (SGD)

DOLLAR HONGKONG (HKD)

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

9.512,98

8.470,16

7.323,53

6.523,06

1.178,01

1.049,35

DOLLAR NEW ZEALAND (NZD) KURS JUAL 7.236,27

EURO (EUR)

KURS BELI 6.438,21

POUNDSTERLING INGGRIS (GBP)

KURS JUAL 13.224,82

KURS BELI 11.775,51

KURS JUAL 14.907,70

KURS BELI 13.276,31

KOMODITAS

Indeks KOMODITAS

DOLLAR AUSTRALIA (AUD)

LOKASI SENTRA

CPO Minyak Kelapa Kakao Kopi Arabika Kopi Robusta Karet TSR 20 Lada Hitam Lada Putih Jagung (kering)

Medan

HARGA (Rp/Kg) 8.705

Bitung Serap 97 Persen 17.976 UMKM Makassar 20.868 Tenaga Medan Kerja 46.495

n

Lampung Palembang Hlm. Lampung10 Pangkalpinang Lampung

17.301 44.051 38.666 63.293 1.948

rabu, 22 NOVEMBER 2017

10.631,05

KURS BELI 11.973,35

DOLLAR SINGAPURA (SGD)

KURS JUAL 13.612,00

KURS BELI 13.476,00

DOLLAR HONGKONG (HKD)

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

10.520,73

10.034,65

9.930,73

1.742,43

1.724,91

DOLLAR NEW ZEALAND (NZD) KURS JUAL 9.258,88

KURS JUAL 12.097,40

DOLLAR AMERIKA (USD)

EURO (EUR)

KURS BELI 9.160,98

POUNDSTERLING INGGRIS (GBP)

KURS JUAL 15.977,77

KURS BELI 15.816,78

KURS JUAL 18.034,54

KURS BELI 17.850,31

KOMODITAS

Indeks KOMODITAS

KURS BELI 10.156,86

DOLLAR KANADA (CAD) KURS JUAL

YEN JEPANG (JPY) 100

per Selasa, 21 November 2017 n Sumber Bank Indonesia

DOLLAR AUSTRALIA (AUD)

YEN JEPANG (JPY) 100

DOLLAR AMERIKA (USD)

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

9.601,64

8.551,10

10.968,63

9.768,97

9.161,00

8.161,00

DOLLAR KANADA (CAD)

DOLLAR SINGAPURA (SGD)

DOLLAR HONGKONG (HKD)

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

9.512,98

8.470,16

7.323,53

6.523,06

1.178,01

1.049,35

DOLLAR NEW ZEALAND (NZD) KURS JUAL 7.236,27

KURS BELI 6.438,21

CPO Minyak kelapa Kakao Kopi arabika Kopi robusta Karet TSR 20 Jagung (kering) Olein Emas

EURO (EUR)

POUNDSTERLING INGGRIS (GBP)

KURS JUAL 13.224,82

KURS BELI 11.775,51

KURS JUAL 14.907,70

KURS BELI 13.276,31

KOMODITAS CPO Minyak Kelapa Kakao Kopi Arabika Kopi Robusta Karet TSR 20 Lada Hitam Lada Putih Jagung (kering)

n LAMPUNG POST/IKHSAN DWI NUR SATRIO

PENGEMBANGAN JARINGAN. Karyawan menunjukkan perdana Indosat di satu konter pulsa di Jalan Jenderal Sudirman, Bandar Lampung, Selasa (21/11). Saat ini Indosat gencar melakukan pengembangan jaringan 3G dan 4G di seluruh Lampung.

BPJSTK Sosialisasi Jaminan Sosial di Unila Program 40 menit mengajar itu juga digelar di 49 perguruan tinggi ternama di Indonesia. ADI SUNARYO

B

PJS Ketenagakerjaan (BPJSTK) sukses meng­ gelar program 40 menit mengajar di Universitas Lam­ pung (Unila), Selasa (21/11). Ke­ giatan itu merupakan rangkaian peringatan ulang tahun ke-40 BPJSTK pada 5 Desember 2018. Kepala BPJSTK Kantor Wilayah Sumbagsel Lakoni Brama menjadi pembicara sosialisasi dengan tema Kenali manfaat program sejak dini di gedung B Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Unila.

Pihaknya berharap se­telah adanya sosialisasi tersebut, sivitas akademik Unila mengerti dan memahami pro­ gram BPJSTK. Utamanya mahasiswa akan menjadi ambasador atau duta BPJSTK yang dapat menyuarakan program jaminan sosial bagi para pekerja. Hal itu dilakukan untuk mewujudkan kesejahteraan tenaga kerja di Indonesia. Menurut dia, pihaknya akan menindaklanjuti dengan bekerja sama dengan Unila. Khususnya untuk memberikan perlindungan sosial bagi seluruh pekerja yang ada di Unila. “Saya lihat Pak Rektor juga sa­ ngat peduli terhadap dosen atau tenaga kerja yang bekerja di Unila untuk memberikan perlin­dungan dan jaminan sosial,” kata dia, Se­ lasa (21/11).

LOKASI SENTRA

Medan Bitung Makassar Medan Lampung Palembang Lampung Jakarta Jakarta

HARGA (Rp/Kg) 9.037 20.585 21.525 53.289 24.576 21.572 1.616 9.756 561.700/gr

per Selasa, 14 November 2017 n Bappebti-Kementerian Perdagangan www.bappebti.go.id

Indeks KOMODITAS

dengan bonus hingga 20 Gb di semua jaringan. Pelanggan IM3 Ooredoo yang melakukan pembelian paket baru atau memperbarui paket Freedom Combo dan Freedom Plus akan mendapatkan bonus kuota internet terbesar hingga 20 Gb di semua jaringan. “Bonus kuota internet hing­ ga 20 Gb akan ditambahkan secara otomatis dan dapat digunakan langsung di semua jaringan (2G, 3G, dan 4G) se­ telah melakukan pembelian atau memperbarui paket in­ ternet,” ujarnya. Pelanggan dapat berlang­ ganan dengan mudah melalui smartphone dengan cara tekan *123*3*2*3# untuk paket Free­ dom Plus atau tekan *123*2# untuk paket Freedom Combo. Tidak itu saja, Nazwir juga menambahkan pihaknya menjamin pada momen Natal dan Tahun Baru 2018 jaringan Indosat akan aman. “Kami su­ dah meng-upgrade kapasitas, mudah-mudahan tidak ada kendala, baik voice maupun data,” kata dia. (VER/R5)

KURS JUAL 10.266,17

Indeks VALUTA ASING

INDOSAT Ooredoo mengejar target pengembangan ja­ ringan 3G dan 4G di seluruh Lampung. Hal itu dilaku­ kan dengan meningkatkan kapasitas jaringan dan u ­p grade teknologi untuk ke­ nyamanan pelanggan. “Pengembangan jaringan sudah berjalan, dan akan kami kejar untuk seluruh Lampung hingga akhir 2017. Kami ber­ harap seluruh Lampung bisa terkaver 3G dan 4G,” kata Sales Area Manager Bandar Lam­ pung Nazwir Episka Lubis, Senin (20/11). Nazwir mengatakan pelang­ gan Indosat di Lampung cu­kup besar. Untuk itu, pihaknya memperkuat layanan. Se­ lain juga terus menghadirkan produk terbaik bagi pelang­ gan. Misalnya tarif telepon Rp1 ke semua operator. Lalu pelanggan mendapatkan ­pe­ngalaman lebih banyak untuk menjelajah dunia maya dengan meningkatkan bonus kuota internet. IM3 Ooredoo telah memberi­ kan promosi bagi pelanggan

DOLLAR AUSTRALIA (AUD)

Indeks VALUTA ASING

Indosat Komitmen Kembangkan Jaringan 4G Lampung

I9

Lakoni mengatakan satu mo­ mentum yang paling dibanggakan ialah pihaknya bisa mengadakan sosialisasi atau go public pada lem­ baga pendidikan atau universitas. Menurutnya, pada peringatan ulang tahun BPJSTK pihaknya memberikan sosialisasi kepada 50 perguruan tinggi ternama yang ada di Indonesia. “Kami berterima kasih kepada re­ ktor, dekan, sivitas akademik, serta mahasiswa yang sangat antusias mengikuti kegiatan ini,” ujarnya.

kecelakaan kerja, dan jaminan pensiun sangat penting, dan wa­ jib dimiliki. Hal itu semata-mata demi kesejahteraan pekerja. “Unila juga akan ikut. Bukan ha­

nya perangkat kerja saja, melainkan keluarganya juga harus mendapat ja­ minan kesejahteraan,” kata dia. (E1) adi@lampungpost.co.id

Jaminan Kesejahteraan Rektor Unila Hasriadi Mat Akin menyambut baik program perlindungan sosial bagi pekerja yang dimiliki BPJSTK. Dia mengakui jaminan hari tua, jaminan kematian, jaminan

n LAMPUNG POST/ADI SUNARYO

PEMBICARA. Kepala BPJSTK Kantor Wilayah Sumbagsel Lakoni Brama menjadi pembicara pada acara 40 Menit Mengajar bersama BPJSTK di Unila, Bandar Lampung, Selasa (21/11).

Kettler Gelar Year End Extravaganza

LOKASI SENTRA

HARGA (Rp/Kg)

Medan 8.705 Bitung 17.976 Makassar TOKO Kettler yang20.868 berada di Medan 46.495 lantai dasar Mal Boemi Kedaton Lampung 17.301diskon kembali memberikan Palembang 44.051 spesial menyambut akhir tahun Lampung 38.666 dalam program Year End Extra­ Pangkalpinang 63.293 vaganza. Promosi yang ditawar­ Lampung 1.948 kan ialah diskon sampai 35% untuk berbagai alat fitness. Kepala Toko Kettler Cabang Mal Boemi Kedaton, Arief ­Usmansyah, mengatakan pro­ mosi digelar untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat memiliki peralatan olahraga dengan harga yang lebih murah. Year End Extravaganza akan digelar hingga 14 Januari 2018. “Pada promosi akhir tahun ini kami berikan diskon spe­ sial seperti alat treadmill, alat olahraga statis, sepeda, dan perlengkapan olahraga lain­ nya,” kata Arief saat ditemui, Selasa (21/11). Produk treadmill yang diberi­ kan diskon 35% ialah merek Richter dengan harga mulai dari Rp5,8 jutaan setelah dis­ kon. Kemudian sepeda Reebook berbagai tipe, seperti BMX dan Trix di diskon 30%. “Ayo segera kunjungi toko kami, sebelum kehabisan stok,” kata dia. Tidak hanya alat fitness dan sepeda, berbagai peralatan olahraga seperti raket badmin­ ton berbagai merek juga diberi­ kan diskon 20%. Lalu aksesori seperti ergosole, ergo pillow, botol minuman, kacamata renang, dan perlengkapan olahraga lainnya diskon hingga 40%. Kemudian, bola futsal dan american football juga didiskon 20%. (ADI/E1)


10 I rabu, 22 NOVEMber 2017

EKONOMI BISNIS

LAMPUNG POST

Telkomsel Tetapkan Juara The NextDev 2017

n ANTARA/AUDY ALWI

LAYANAN SERVIS. Presiden Direktur PT Tata Motors Distribusi Indonesia (TMDI) Biswadev Sengupta (kanan) didampingi Pemilik PT Surya Tata Mobilindo Rio Suryana (tengah) berbincang di sela peluncuran program Tata Motors Global Service Campaign (GSC) 2017 di Cikarang, Jawa Barat, Selasa (21/11). GSC ke-2 merupakan program besar divisi Customer Care Tata Motors untuk pelanggan kendaraan niaga Tata Motors yang diadakan 21—23 November 2017 di 40 negara, termasuk Indonesia.

UMKM Serap 97 Persen Tenaga Kerja Kemajuan ekonomi Indonesia tidak terlepas dari UMKM, tetapi terjadi kendala yang harus diatasi. SETIAJI BINTANG PAMUNGKAS

U

SAHA mikro, ke­ cil, dan menengah (UMKM) men­ dominasi pertumbuhan ekonomi Indonesia. Bah­ kan unit bisnis Indonesia berbentuk UMKM telah menyerap tenaga kerja sebesar 97%. Direktur Departemen Pengembangan UMKM (DPUM) Bank Indone­ sia Yunita Resmi Sari mengatakan kemajuan ekonomi Indonesia tidak terlepas dari UMKM, t e t a p i t e r j a d i ke n d a l a yang harus diatasi. Be­ berapa lembaga survei, d i a n t a ranya Susenas, B P S , d a n Wo r l d B a n k , menyatakan kendala yang dihadapi UMKM y a i t u a k s e s ke u a n g a n atau modal.

“Meski demikian, UMKM tetap terus tumbuh di atas pertumbuhan total kredit. Keberadaan UMKM juga menjadi pendukung tugas utama BI, yaitu kebijakan moneter, makroprudensial, dan sistem pembayaran,” k a t a d i a d a l a m a c a ra Pelatih­an Wartawan Dae­ rah Bank Indonesia 2017, di Ballroom Puri Agung, Hotel Grand Sahid Jaya Jakarta, Selasa (21/11). Bank Indonesia pun telah menyusun kerangka pem­ bangunan UMKM ­de­ngan tujuan akan mendapatkan UMKM berkualitas dan terjaganya keberlangsun­ gan usaha. BI juga men­ dorong agar UMKM akrab dengan transaksi nontu­ nai. Kebijakan BI terhadap UMKM yakni mewajibkan bank umum menyalurkan kredit de­n gan rasio ter­

tentu secara bertahap. Dia menguraikan pada 2015 sebesar 5%, 2016 sebesar 10%, 2007 sebesar 15%, dan 2018 sebesar 20%. BI telah menerbitkan ke­ tentuan yang men­dukung penyaluran kredit UMKM. Menurutnya, selama ini

Meski demikian, UMKM tetap terus tumbuh di atas pertumbuhan total kredit. sektor pertanian masih merupakan sektor per­ tumbuhan UMKM yang tinggi. “Kami juga memfasili­ tasi industri kreatif yang memiliki 16 sektor. Untuk mengenal industri kre­ atif, kami bekerja sama ­de­ngan Bekraf guna mem­ p e r ke n a l k a n p e n g u s a ­

ha industri kreatif dan ­ erbankan,” ujarnya. p Selain itu, BI juga mengembangkan pro­ gram pengendali inflasi dalam bentuk klaster yak­ ni pengembangan UMKM ­unggulan dengan pendekat­ an ekonomi lokal secara merata di semua daerah.

TELKOMSEL The NextDev 2017, kompetisi yang men­ dorong anak muda Indone­ sia untuk berkarya lewat teknologi, telah sampai pada puncaknya. Tim juri memutuskan Cekmata, Squline, Karapan, dan Marlin Booking menjadi pe­ menang. Keempat aplikasi terbaik itu dinilai memiliki kemampuan untuk memberi­ kan solusi bagi masalah yang ada di masyarakat. Direktur Utama Telkomsel, Ririek Adriansyah, berharap aplikasi tersebut dapat mem­ berikan dampak langsung yang positif terhadap peningkatan kualitas hidup masyarakat, baik di bidang kesehatan, pen­ didikan, ­agrokultur, maupun transportasi.

Ririek menambahkan se­ tiap tahunnya kompetisi The NextDev terus menelurkan aplikasi digital yang ino­ vatif. Hal itu menunjukkan tingginya kreativitas anak muda Indonesia untuk men­ cari solusi menggunakan teknologi bagi permasalahan yang ada di lingkungannya. “Ini sesuai dengan upaya Telkomsel dalam mem­bangun ekosistem digital di Indonesia. Satu komponen utamanya adalah kehadir­an berbagai aplikasi yang berkualitas ciptaan anak ne­geri,” kata dia, Selasa (21/11). Cekmata, Squline, Karapan, dan Marlin Booking berhasil menjadi pemenang The Next­ Dev 2017 setelah melewati fase akhir penjurian. Pada fase pen­

jurian akhir ter­sebut, sebanyak 20 finalis The NextDev melaku­ kan final pitching di hadapan panel juri selama tiga menit. Mereka berusaha me­ yakinkan panel juri me­ ngenai kompetensi startup. Selain itu aplikasi digital yang mereka kembangkan berdasarkan masalah yang ditemukan. Lalu solusi yang ditawarkan, validasi pasar, model bisnis, rencana pengembangan produk, strategi pengembangan ­bisnis, serta kapabilitas tim. Empat aplikasi terbaik The NextDev 2017 mendapat­kan hadiah utama berupa 7M (market access, marketing, mentoring, management trip, money, monetizing, dan match expert). (VER/R5)

Indonesia Target Investor Global KEPALA Kepolisian Negara Republik Indonesia Jenderal Tito Karnavian menilai Asia Tenggara, termasuk Indone­ sia, menjadi target investasi bagi investor global. Hal itu seiring dengan stabilitas keamanan yang terjaga. “ASEAN adalah salah satu kawasan yang paling aman sedunia, kenapa? Sebab, tidak ada konflik antarne­ gara. Semua orang di seluruh dunia sedang mencoba untuk ber­investasi ke Asia Teng­ gara dan Indonesia salah satu pasar terbesar,” ujar Tito dalam seminar bertajuk Indonesia 2018 -Sailing Through Economic and Political Tide di

Jakarta, Senin (20/11). Pada seminar yang di­ inisiasi oleh PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI), dia menyampaikan Indonesia dengan ekonomi yang positif, dapat menjadi negara yang dominan di kawasan ASEAN. Mengingat Indonesia memi­ liki sumber angkatan kerja yang besar serta sumber daya alam yang melimpah. Oleh sebab itu, pihaknya akan terus berupaya untuk menjaga stabilitas keaman­ an. Dengan demikian, In­ donesia akan dapat me­ menangkan pertarungan ekonomi global. Selain Kapolri, seminar itu

juga menghadirkan Kepala Departemen Pengawas Pasar Modal 2A OJK Yunita Linda Sari, Direktur Utama BEI Tito Sulistio, dan Direktur Utama KSEI Friderica Widyasari Dewi sebagai pembicara. Lalu Kepala Pusat Studi Ekonomi dan Bisnis Univer­ sitas Gadjah Mada, A Tony Prasentiantono. Tony mengatakan pereko­ nomian Indonesia masih tumbuh pada kisaran 5% karena kelesuan ekonomi sebagai dampak ketidakpas­ tian. Lalu agresitivitas pajak yang menyebabkan kon­ sumen cenderung mengerem konsumsi. (VER/ANT/R5)

Prospektif DKMP Bank Indonesia Linda Maulidina menam­ bahkan prospektif stabili­ tas sistem keuangan pada 2018 dinilai lebih baik, mu­ lai dari risiko bank, pasar, dan likuiditas terbilang stabil. “Kami akan menge­ luarkan instrumen pem­ biayaan karena 2018 jauh lebih baik dari 2017. Ta­ hun ini merupakan proses konsolidasi korporasi dan nanti sudah stabil karena proses tersebut sudah ter­ lewati,” ujar dia. (E1) aji@lampungpost.co.id

n DOKUMENTASI KSEI

SERAHKAN CENDERA MATA. Direktur Utama KSEI Friderica Widyasari Dewi menyerahkan cendera mata kepada Kapolri Jenderal Tito Karnavian saat Sharing Session KSEI Menyikapi Dinamika Ekonomi dan Politik Tahun 2018, di Jakarta, Senin (20/11).


Elektronik

LAMPUNG POST

rabu, 22 november 2017

I 11

Produksi Canon Tembus 90 Juta Unit Canon makin memantapkan posisi nomor satu di pasar kamera digital lensa lepas-tukar yang telah diraih selama 14 tahun berturut-turut sejak 2003. HESMA ERYANI

C

lebar dengan hasil foto yang tajam. Menurut Merry, Canon memulai debut kamera SLR EOS dan lensa EF pada Maret 1987. Selama bertahuntahun, kedua lini produk tersebut terus berkembang dan mendapatkan respons positif dari pengguna pemula hingga profesional. Produksi meningkat di awal 2000-an seiring makin po­ pulernya penggunaan ka­ mera digital SLR. Dengan pencapaian tersebut, Canon makin meman-

berbagai elemen penting, seperti sensor CMOS, pro­ sesor gambar, dan lensa lepas-tukar yang dikembangkan di seri EOS.

Inovasi Pertama

ANON, satu indusBeberapa teknologi tri pencitraan digipenting dalam lensa EF yang juga menjadi inova­ tal dunia, berhasil si pertama di dunia, di m e m p r o d u k s i k a m e ra antaranya teknologi ultralensa lepas-tukar (intersonic motor (USM). Lalu changeable lens) ternama teknologi image stabilizer di dunia, Canon EOS, se(IS) dan lensa dengan elebanyak 90 juta unit pada men diffractive optic (DO) Oktober 2017. di dalamnya. “Pencapaian jumlah Menurut dia, Canon akan produksi tersebut tidak lepas terus memperkuat dan dari kontribusi produksi memperkaya seri EOS dan kamera Canon EOS 5D Mark IV yang merupakan ka­ jajaran lensa EF dengan memera DSLR dengan kemamnyempurnakan tek­nologi pencitraanpuan rekam 4K,” nya. Termasuk kata Canon Dijuga berpusat vision Director PT Datascrip, Pencapaian jumlah produksi kamera pada optik dan Merry Harun, Canon SLR EOS sebanyak 90 juta unit penggabungan teknologi foto, di Jakarta, Senin dan lensa Canon EF sebanyak 130 video, serta (20/11). konektivitas. Datascrip juta unit. m e r­ u p a k a n Canon juga perusaha­an yang memasar- tapkan posisi nomor satu terus menghasilkan produk kan dan menjual mesin, di pasar kamera digital yang menarik dan dapat perangkat digital, furnitur, lensa lepas-tukar yang te- diandalkan, sekaligus memalat survei, stationery, serta lah diraih selama 14 tahun berikan kontribusi untuk sistem yang diperlukan da- berturut-turut sejak 2003. mengembangkan dunia folam bisnis dan perkantoran. Canon, kata Merry, terus tografi dan video di dunia. Adapun pencapaian Ca­ mengembangkan seri EOS “Pencapaian jumlah non dalam produksi lensa dengan revolusi teknologi produksi kamera Canon SLR EF menembus angka 130 yang berfokus pada konsep EOS sebanyak 90 juta unit juta unit. Pencapaian lensa speed and comfort. Seiring dan lensa Canon EF seba­ tersebut turut dikontribusi perkembangan teknologi, nyak 130 juta unit merupa­ oleh kehadiran lensa EF konsep tersebut makin kan suatu ke­b anggaan,” 16-35 mm f/2.8L III ultra- diperluas dan difokuskan kata Merry. (E1) sonic motor (USM) yang pada high image quality. merupakan lensa sudut Canon mengembangkan hesma@lampungpost.co.id

n LAMPUNG POST/HESMA ERYANI

TUNJUKKAN PRODUK UNGGULAN. Canon Division Director PT Datascrip Merry Harun menunjukkan produk unggulan Canon di Jakarta, Senin (20/11).

Haier-Warner Bros Jalin Kerja Sama HAIER Mobile berkolaborasi dengan Warner Bros Pictures dengan meluncurkan Haier G7 dan Haier L7 edisi khusus Justice League di Jakarta, Selasa (14/11). “Peluncuran ini untuk merayakan kehadiran film Justice League,” ujar Division Manager PT Datascrip, Bobby Ivan, Selasa (14/11). Bobby menjelaskan Batman, Wonder Woman, Aquaman, Cyborg, dan The Flash bekerja sama untuk menyelamatkan dunia di dalam film superhero Justice League yang tayang di bioskop mulai Jumat (17/11). PT Datascrip sebagai distributor tunggal ponsel pintar Haier di Indonesia merasa senang bekerja sama dengan Haier Mobile. Sekaligus bangga meluncurkan Haier G7

PELUNCURAN. Manajemen Haier Telecom Co Ltd South East Asia dan PT Datascrip berfoto bersama saat peluncuran ponsel pintar Haier G7 dan L7 edisi khusus Justice League di Jakarta, Selasa (14/11). n LAMPUNG POST/HESMA ERYANI

dan L7 edisi khusus Justice League ini. Hadirnya kedua ponsel pintar itu tidak hanya untuk memenuhi kebutuhan komunikasi bagi masyarakat Indonesia, tetapi juga sebagai collectable items untuk para penggemar DC Comics dan Justice League. Haier G7 edisi khusus Justice League memiliki desain kover yang menarik. Ponsel itu berbeda-beda di setiap serinya sehingga ponsel pintar tersebut pantas menjadi collectable items untuk para kolektor maupun fan berat DC Comics. Terdapat enam tipe seri G7 edisi khusus Justice League, yaitu Superman, Batman, Wonder Woman, Aquaman, Cyborg, dan The Flash. Adapun pada seri L7, di bagian belakangnya

terdapat tampilan khas bernuansa Justice League. “Kami percaya film Justice League itu dapat dinikmati oleh semua ­generasi dan segmen di Indonesia. Ditambah lagi dengan kehadiran smartphone edisi khusus Justice League dapat menyemarakkan film ini,” ujar Senior Manager Licensing, Licensing Agent for Warner Bros Pictures in Indonesia, Danny Ang. Haier G7 memiliki layar berukuran 5 inci yang memberikan kepraktisan untuk dibawa ke mana saja serta mudah disimpan di saku pakaian. Layarnya juga dilengkapi dengan teknologi high definition (HD) yang dapat memberikan pengalaman visual menarik dan nyaman di mata. (HES/E1)

n LAMPUNG POST/LUCHITO SANGSOKO

GPS TRACKER BARU. Presiden Direktur PT Super Spring Arianto Furiady (tengah) berfoto bersama pada acara peluncuran GPS Tracker Super Spring VT-330 di Jakarta, Selasa (21/11).

Super Spring Luncurkan GPS Tracker Baru­ PT Super Spring, pro­dusen Global Position System (GPS) di pasar nasional, meluncurkan produk terbarunya GPS Tracker Super Spring VT-330 di Jakarta, Selasa (21/11). Produk terbaru itu di­sebut memiliki dua keunggulan dibandingkan pendahulunya, yakni menggunakan jaringan 3G dan memiliki garansi dua tahun. Selain itu, produk baru besutan Super Spring tersebut mengusung hardware terbaru. GPS itu bisa melakukan pelacakan po-

sisi kendaraan, sadap suara di dalam kabin, serta mematikan mesin mobil lebih cepat dan akurat melalui format SMS. Direktur Pemasaran PT Super Spring, Roby Oktober, menuturkan yang membedakan produk terbarunya tersebut dengan produk sebelumnya adalah masa garansinya dan ja­ ringan 3G. “Kalau yang lama itu garansinya hanya setahun, tetapi yang baru ini kami beri garansi dua tahun serta sudah menggunakan jaring­

an 3G,” kata dia pada acara peluncuran GPS Tracker Super Spring VT-330 di Jakarta, Selasa (21/11). Dia mengungkapkan produk itu memiliki tiga fungsi, antara lain lacak, dengar, dan matikan. Menurutnya, fungsi untuk pelacak­ an bisa dilakukan melalui website atau aplikasi yang di unduh di ponsel pengguna. Menurutnya, dengan VT330 pengguna bisa melacak park report, ada engine on/ off sehingga bisa diketahui kapan mesin mobil mulai dinyalakan atau dimatikan.

“Ada speed record yang me­ rekam kecepatan kendaraan. Adapun fungsi dengar yaitu kita dapat mendengarkan suara di kabin,” kata dia. Untuk fungsi mematikan mesin, hanya cukup menggunakan SMS dengan format yang telah diatur. Untuk harga, VT-330 dibanderol Rp2,299 juta termasuk biaya pasang dan free paket data selama enam bulan. Untuk ketersediaannya, produk terbaru ini sudah bisa didapatkan di distributor resmi GPS Super Spring di seluruh Indonesia. (LUC/E1)


OPINI

12 I rabu, 22 NOVEMber 2017

LAMPUNG POST

n SUGENG RIYADI

Festival Way Kambas dan Konservasi Gajah Sabhrina Gita Aninta Pengelola SDM Tambora, Jaringan Konservasionis Muda Indonesia

P

ESTA rakyat tahunan masyarakat Lam­ pung Timur, yakni Festival Way Kambas, kembali digelar tahun ini. Sesuai namanya, keseluruhan acara festival diselenggarakan di area Pusat Latihan Gajah Taman Nasional Way Kambas (TNWK) pada 11—13 November 2017 lalu. Tema yang diusung adalah Spirit of nature. Mela­ lui tema tersebut, penyelenggara bermaksud tidak hanya mempromosikan pariwisata dan seni budaya daerah, tetapi juga mengampanyekan pelestarian gajah sumatera. Pawai budaya, pameran, mancakrida, tari bedana massal, Way Kambas Idol, dan masih banyak lagi dapat dijumpai dalam festival. Daya tarik utama festival tentu saja sang ikon taman nasional, gajah sumatera, yang lincah melakukan atraksi dan ber­ interaksi dengan ribuan pengunjung yang hadir. Hadirnya banyak pengunjung ke salah satu habitat utama gajah sumatera seharusnya bisa dijadikan momentum untuk menggalang dukung­ an konservasi bagi sang ikon. Dengan banyaknya kunjungan ke Way Kambas, pihak TNWK dapat memaksimalkan upaya penyadartahuan tentang konservasi spesies dan habitat. Semakin banyak masyarakat yang paham ten­ tang pentingnya konservasi, makin tinggi nantinya perhatian para pembuat kebijakan dalam hal terse­ but. Sayangnya, hingga akhir festival tidak tampak nilai-nilai konservasi dijunjung dalam berbagai elemen acara. Upaya penyadartahuan masyarakat juga tidak dilaksanakan dengan serius.

Padang Sampah

Urusan sampah menjadi problem akut festival. Berbagai jenis sampah berserakan di seluruh pen­ juru lokasi festival setelah rangkaian acara usai. Ironis sekali bahwa taman nasional yang berharap menyebar nilai-nilai konservasi kepada masyarakat melalui sebuah festival berakhir menjadi padang # sampah makanan para pengunjung. Pengunjung begitu saja meninggalkan sedotan, pembungkus makanan, kantong plastik, dan lain22 Telp/Fax: (0725) 47275. Kotabumi: Jl. Pemasyarakatan Telp/Fax: (0724) 26290. Liwa: Jl. Raden Intan No. 69. secara sembarangan sehingga menjadikan Telp/Fax: (0728)lain 21281. Penerbit: PT Masa Kini Mandiri. SIUPP: SK Menpen RI No.150/Menpen/SIUPP/A.7/1986 15 April 1986. arena Way Kambas sebagai padang sampah. Percetakan: PT Masa Kini Mandiri, Jl. Soekarno - Hatta negara dan bintang tamu No. 108, Rajabasa,Padahal, Bandar Lampungpara Isi di Luarpejabat Tanggung Jawab Percetakan. Harga: Eceran per eksemplar terus mengelu-elukan alam Way Kambas dalam Rp3.000 Langganan per bulan Rp75.000 (luar kota +

ongkos kirim).

PARTISIPASI OPINI

DALAM MELAKSANAKAN TUGAS JURNALISTIK, WARTAWAN LAMPUNG POST DILENGKAPI KARTU PERS DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA ATAU MEMINTA IMBALAN DENGAN ALASAN APA PUN. Member of Media Group

setiap pidato dan sambutan mereka. Saat mem­ berikan sambutan, Ketua MPR Zulkifli Hasan bah­ kan sempat mengatakan masalah sampah adalah masalah bersama pemerintah dan masyarakat. Bagaimana kita bisa melestarikan para gajah jika menjaga kebersihan habitat mereka saja tidak bisa?

kemudian mendapat kesan bahwa konservasi gajah sumatera hanya berarti sirkus gajah. Ini sangat disesalkan dengan kehadiran TNWK sebagai lembaga konservasi dalam acara. Sebaikbaik gajah di penangkaran, tempat terbaiknya adalah di alam. Membuat gajah melakukan atraksi dengan diiringi musik yang sangat keras dalam waktu lama berpotensi membuat gajah stres; kon­ Minim Pesan Konservasi disi semacam itu bukan kondisi habitat mereka. Selain itu, dari sekian banyak acara dan pa­ Belum lagi interaksi para pengunjung dengan para meran yang tersedia, pesan gajah tanpa memperhati­ tentang konservasi alam kan batas yang diperlukan masih terbatas. Penjelas­ oleh gajah. Apakah kampa­ an tentang TNWK sebagai nye pelestarian dianggap berhasil jika anak-anak habitat alami gajah hanya Sebaik-baik gajah di mampir sepintas di pidatopenangkaran, tempat terbaiknya yang datang mengenal ga­ pidato resmi para pejabat; jah hanya sebagai pelaku adalah di alam. Membuat gajah atraksi? porsi pidato lebih banyak diberikan kepada potensi Mengingat jumlah indi­ melakukan atraksi dengan pariwisata di pusat latihan vidu gajah sumatera saat diiringi musik yang sangat keras gajah. ini, dukungan masyarakat dalam waktu lama berpotensi Kondisi pameran pun terhadap perlindungan me­ setali tiga uang. Dari pu­ reka sangat mendesak. De­ membuat gajah stres; kondisi luhan stan pameran yang ngan jumlah sekitar 1.700 semacam itu bukan kondisi ada di festival, hanya tiga ekor di seluruh Sumatera habitat mereka. Belum lagi yang aktif memberikan (KLHK, 2014), populasi ga­ informasi mengenai TNWK interaksi para pengunjung jah turun drastis dari 2.400 dan konservasi, itu pun ter­ ekor pada 2007. Di TNWK dengan para gajah tanpa masuk stan TNWK sendiri. sendiri, populasi gajah liar memperhatikan batas yang Sisanya adalah dagangan diduga sekitar 247 ekor diperlukan oleh gajah. Apakah makanan penduduk lokal. pada 2010 dengan sekitar TNWK menjadi tampak kampanye pelestarian dianggap 22 kasus kematian gajah tidak dominan dalam pe­ tercatat sejak saat itu (data berhasil jika anak-anak yang WCS-IP). nyelenggaraan acara. datang mengenal gajah hanya Perburuan gajah, peru­ Apabila mengacu kepada sakan habitat melalui per­ tujuan festival diadakan di sebagai pelaku atraksi? ambahan dan penebangan Way Kambas, mengapa sa­ hutan, dan konflik antara ngat sedikit informasi yang gajah dengan masyarakat sekitar masih mengan­ tersedia mengenai gajah dan TNWK? Bukankah un­ cam satwa karismatik ini. Padahal, gajah memiliki tuk meningkatkan potensi pariwisata suatu daerah, peran penting dalam menjaga ekosistem Sumatera; informasi tentang area perlu menjadi pengetahuan mereka membentuk padang rumput, kubangan, umum masyarakat? dan komposisi pohon hutan yang berperan sebagai Atraksi gajah juga diselenggarakan tanpa edukasi habitat spesies lain. yang memadai kepada pengunjung. Gajah hanya Festival Way Kambas dengan segala daya tariknya dipandang sebagai pelaku atraksi yang bertugas terhadap pengunjung memiliki peran vital dalam mengisi acara. Tidak mengejutkan jika pengunjung

“

menggalang dukungan publik terhadap konservasi di TNWK. Dengan memopulerkan gajah sumatera melalui atraksi, tentu TNWK mengharapkan daya tarik lebih dalam penggalangan dukungan. Jika atraksi yang kerap dilakukan kemudian tidak me­ nyadarkan masyarakat tentang urgensi konservasi gajah, untuk apa sesungguhnya atraksi tersebut dilakukan? Pada kesempatan lain, alangkah baiknya jika pihak TNWK dan Pemerintah Provinsi Lampung lebih menyeriusi kampanye pelestarian satwa. Aca­ ra khusus terkait gajah dan satwa TNWK semisal panggung boneka, pemutaran film, atau pertunju­ kan teater dapat diselenggarakan. Sebagai contoh adalah panggung teater gajah yang diselenggarakan Bali Safari & Marine Park. Dalam panggung tersebut, pengunjung disuguhi cerita teatrikal tentang gajah-gajah sumatera yang melawan para pemburu dan perambah hutan. Jika Way Kambas dapat melatih gajah untuk tetap nya­ man di antara manusia, tentu melakukan panggung teater tidak sulit. Selain membuat festival lebih menarik, panggung teater dapat menarik lebih banyak jenis turis dan sarat edukasi. Panitia juga dapat menitipkan pesanpesan konservasi kepada pembawa acara dan artis untuk disampaikan kepada pengunjung. Pesan sederhana yang disampaikan para ar­ tis secara informal akan lebih efektif disimak masyarakat dibanding pidato formal. Padang sampah juga dapat dicegah melalui ajakan menjaga kebersihan dalam acara sebagai tambahan upaya setelah menambah jumlah tempat sampah. Untuk membuat kampanye lebih hidup, pengun­ jung juga dapat diajak aktif mendukung para gajah melalui penandatanganan spanduk dukungan, foto dan tagar dukungan di media sosial, atau donasi. Singkat kata, ada banyak cara kreatif yang efektif mengampanyekan pelestarian gajah dalam Festival Way Kambas. Jika nilai-nilai konservasi alam tidak diseriusi dalam acara, menyelamatkan para gajah dari kepunahan hanya jargon. Para ikon festival hanya akan menjadi satwa legendaris yang dikenal ge­ nerasi selanjutnya melalui cerita para pendahulu mereka. n

Lampung Post menerima opini orisinal dan tidak dikirim ke media lain, tak lebih dari 6.000 karakter. Kirim via e-mail ke opini@lampungpost.co.id dengan mencantumkan nomor kontak dan rekening bank. Kami mengutamakan tulisan yang mengkaji fenomena aktual di lingkungan masyarakat Lampung. Setiap artikel/tulisan, foto atau materi apa pun yang telah dimuat di Lampung Post dapat dipublikasikan atau dialihwujudkan kembali dalam format digital dan atau nondigital tetap merupakan bagian dari harian ini.

PEMBERITAHUAN. Sehubungan dengan diterimanya sertiďŹ kat veriďŹ kasi harian umum Lampung Post dari Dewan Pers Nomor 111/DP-TerveriďŹ kasi/X/2017 tanggal 30 Oktober 2017, kepada seluruh relasi dan narasumber agar tidak melayani wartawan Lampung Post selain yang tertera dalam boks redaksi atau surat tugas resmi dari redaksi. Apabila ada nama lain yang mengaku sebagai wartawan harian ini, segera melapor via SMS/WA ke nomor 08154059000.

Redaktur: Abdul Gofur, Iyar Jarkasih, Muharram Candra Lugina, Padli Ramdan, Vera Aglisa, Wiwik Hastuti. Direktur: Usman Kansong. Pemimpin Redaksi/Penanggung Jawab: Iskandar Zulkarnain. Pemimpin Perusahaan: Prianto A. Suryono. Dewan Redaksi Media Group: Bambang Eka Wijaya, Djadjat Sudradjat, Elman Saragih, Gaudensius Suhardi, Laurens Tato, Lestari Moerdijat, Rahni Lowhur Schad, Saur Hutabarat, Suryopratomo, Usman Kansong. Kepala Divisi Pemberitaan: D. Widodo. Kepala Divisi Content Enrichment: Iskak Susanto. Kepala Divisi Percetakan: Kresna Murti. Asisten Kepala Divisi: Nova Lidarni, Musta’an Basran, Sri Agustina, Rinda Mulyani Sekretariat Redaksi: Nani Hasnia.

Asisten Redaktur: Aris Susanto, Dian Wahyu Kusuma, Delima Natalia Napitupulu, Eka Setiawan, Fathul Mu’in, Rudiyansyah, Wandi Barboy. Liputan Bandar Lampung: Adi Sunaryo, Asrul Septian Malik, Effran Kurniawan, Febi Herumanika, Firman Luqmanul Hakim, Ikhsan Dwi Satrio, M Umarudinsyah Mokoagow, Nur Jannah, Setiaji Bintang Pamungkas, Triyadi Isworo, Umar Wirahadikusuma, Zainuddin. Liputan Jakarta: Hesma Eryani, Luchito Sangsoko Radio SAI-LAMPOST.CO. : Isnovan Djamaludin (Redaktur), Ricky P. Marly (Asisten Redaktur), Deni Zulniyadi. Publishing (Tabloid, Majalah, Buku): Djadi Satmiko, Susilowati Content Enrichment Bahasa: Chairil Anwar, Kurniawan, Aldianta.

Desain Grafis/Foto Redaktur: Hendrivan Gumala, Asisten Redaktur: Sugeng Riyadi, Nurul Fahmi, Ridwansyah. Lampung Post Education Center: Wiji Sukamto (Supervisor), Sumaryono Biro Wilayah Utara (Lampung Utara, Way Kanan, Lampung Barat): Mat Saleh (Kabiro), Aripsah (Asisten Kabiro), Eliyah, Hari Supriyono, Yudhi Hardiyanto, Candra Putra Wijaya, Yon Fisoma, Fajar Nafitra. Biro Wilayah Tengah (Lampung Tengah, Metro, Lampung Timur): Chairuddin (Kabiro), M. Wahyuning Pamungkas (Asisten Kabiro), Andika Suhendra, Djoni Hartawan Jaya, Suprayogi, Musannif Effendi Y. Biro Wilayah Timur (Tulangbawang, Mesuji, Tulangbawang Barat): Juan Santoso Situmeang (Kabiro), Merwan (Asisten Kabiro), Rian Pranata. Biro Wilayah Barat (Tanggamus, Pringsewu, Pesawaran): Widodo (Kabiro), Abu Umarali, Sudiono, Ahmad Amri.

Biro Wilayah Selatan (Lampung Selatan): Herwansyah (Kabiro), Aan Kridolaksono, Juwantoro. Senior Account Manager Jakarta: Pinta R Damanik. Senior Account Manager Lampung: Syarifudin. Account Manager Iklan Biro: Siti Fatimah. Manager Sirkulasi: Indra Sutaryoto. Manager Keuangan & Akunting: Handoko. Alamat Redaksi dan Pemasaran: Jl. Soekarno Hatta No.108, Rajabasa, Bandar Lampung, Telp: (0721) 783693 (hunting), 773888 (redaksi). Faks: (0721) 783578 (redaksi), 783598 (usaha). http://www.lampost.co e-mail: redaksi@ lampungpost.co.id, redaksilampost@yahoo.com. Jakarta: Gedung Media Indonesia, Kompleks Delta Kedoya, Jl. Pilar Raya Kav. A-D, Kedoya Selatan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Telp: (021) 5812088 (hunting), 5812107, Faks: (021) 5812113. Kalianda: Jl. Soekarno-Hatta No. 31, Kalianda, Telp/Fax: (0727) 323130. Pringsewu: Jl. Ki Hajar Dewantara No.1093, Telp/Fax: (0729) 22900. Kotaagung: Jl. Ir. H. Juanda, Telp/Fax: (0722) 21708. Metro: Jl. Diponegoro No.

22 Telp/Fax: (0725) 47275. Kotabumi: Jl. Pemasyarakatan Telp/Fax: (0724) 26290. Liwa: Jl. Raden Intan No. 69. Telp/Fax: (0728) 21281. Penerbit: PT Masa Kini Mandiri. SIUPP: SK Menpen RI No.150/Menpen/SIUPP/A.7/1986 15 April 1986. Percetakan: PT Masa Kini Mandiri, Jl. Soekarno - Hatta No. 108, Rajabasa, Bandar Lampung Isi di Luar Tanggung Jawab Percetakan. Harga: Eceran per eksemplar Rp3.000 Langganan per bulan Rp75.000 (luar kota + ongkos kirim).

DALAM MELAKSANAKAN TUGAS JURNALISTIK, WARTAWAN LAMPUNG POST DILENGKAPI KARTU PERS DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA ATAU MEMINTA IMBALAN DENGAN ALASAN APA PUN.


LAMPUNG POST

NUANSA

n LAMPOST/hendrivan

Nova Lidarni Wartawan Lampung Post

FORUM INTERAKTIF

13

pak de pak ho

Belanja Daring TIDAK bisa dipungkiri, ­mayoritas kaum perempuan memiliki hobi belanja. De­ ngan belanja bisa membuat suasana hati yang sebelumnya tengah kesal, bosan, atau sedih menjadi kembali gembira. Jika dulu, sebelum era digital, belanja harus ke toko-toko atau mal, kini belanja pun makin mudah, hanya dalam genggaman. Ratusan toko, beragam jenis barang, dan harga termurah bisa ditelusuri hanya sambil duduk santai atau bahkan tidur-tiduran. Praktis, alasan­ yang kerap dikatakan para penghobi belanja daring (dalam jaringan). Hasil survei Opera Software di beberapa kota besar di Indonesia pertengahan 2017, menunjukkan perempuan pengguna mobil e browser lebih tertarik ber­ belanja daring dibandingkan dengan laki-laki. Meskipun keduanya memiliki kadar mengakses mobile browser dalam jumlah yang sama. Survei yang melibatkan 420 pengguna internet di Bandung, Jakarta, Yogyakarta, Surabaya, Medan, dan Makassar itu memaparkan sebanyak 60 responden perempuan mengaku meng­

rabu,22 november 2017 I

akses mobile browser lebih dari delapan kali sehari untuk beraktivitas daring, seperti mencari informasi, membaca berita, dan meng­ akses media sosial. Namun, lebih banyak perempuan (37%) yang tertarik untuk berbelanja da­ ring atau mencari barang di situs e-commerce daripada laki-laki (34%). *** “Majikanku itu cuma sayuran segar yang enggak dibelinya online. Pakaian, sepatu, elektronik, sampai keperluan harian rumah tangga dan pakaian dalam saja belinya online,” ujar Ipeh saat belanja di warung sayur pagi itu. “Ooo makanya mas-mas kurir antar paket itu sering ke rumah majikanmu ya?” sahut Bu RT. “Iya, Bu... mas kurirnya sampai hafal sama Ipeh,” jawab Ipeh sambil senyum mesem. “Alah itu sih kamu saja yang kegenitan, Peh,” timpal Bu RT. “Ibu majikan saya itu sudah diprotes anak-anaknya terus karena keseringan belanja online. Tetapi kata ibu, belanja online malah irit. Enggak perlu capek nawarnawar, tinggal pilih saja

harga yang sesuai. Enggak perlu capek-capek cari tempat parkir di mal, enggak keluar uang untuk parkir. Pokoknya kata ibu, praktis tis...kalau belanja online mah. Sebagai orang sibuk yang enggak punya banyak waktu ke luar rumah, Ipeh juga besok-besok belanja online saja ah, ini sudah dibeliin ibu hape Android di toko online,” cerocos Ipeh. “Gayamu, Peh, pembantu saja belanja online.” “Eeeh....jangan salah! Itu untungnya lagi belanja online, Ipeh yang seorang pembantu ini dengan nyaman bisa melenggang ke tokotoko online tanpa harus risih dengan pandangan orangorang yang me­rendahkan karena gaya Ipeh yang kampungan ini. Toko online itu lebih manusiawi daripada kalau Ipeh ke mal, banyak yang melihat dengan pandangan aneh bahkan me­ rendahkan.” “Ya sudah, Peh, sudah siang, pulang sana, masak. Majikanmu kan enggak bisa beli sayur segar dari toko online.” “Ih Bu RT ini cerdas dikit dong, nanti Ipeh beliin sayur matang saja lewat Go-Food.” * n

Pemprov-Pemkab Lambar bangun jalan beton 33­km ke Suoh.

Kerja bersama kunci keberhasilan pembangunan.

n SUGENG RIYADI

pojok Seorang nenek menyimpan sabu-sabu di celana dalam Sudah kehabisan akal, mau disimpan di mana lagi. n Dana operasional PAUD 2018 naik menjadi Rp4 triliun. Sangat banyak meskipun baru 1/100 dari total dana pendidikan.

sms/WA INTERAKTIF 08154059000

LENSA

Gorong-Gorong di Simpang Propau Perlu Perbaikan Yth. Bapak Gubernur Lampung dan Bupati Lampung Utara. Di tengah pemerintah sedang giat membangun saluran irigasi dan infrastruktur jalan, ironisnya goronggorong kecil di Jalinsum Desa BKR (Simpang Propau), Lampung Utara, ketika hujan banjir merendam sawah, ladang palawija, dan kolam ikan. Air melimpah ke jalan, Jalinsum macet, tanpa perhatian serius dari pemerintah. Hal tersebut cukup lama terjadi. Banjir tahun lalu disaksikan langsung oleh Bapak Bupati Lampura. Sebagai petani desa, walau tidak ada bantuan atau dispensasi atas kerugian, setiap banjir kami berharap perbaikan gorong-gorong tersebut dapat segera terwujud. Kini mulai musim hujan, petaka gagal panen kembali mengancam. Demikian realitas kehidupan petani desa, maaf dan terima kasih (Kelompok Tani Carem Ragem BKR) 085279939xxx

Jangan Tunda Lagi Pencairan Tunjangan Profesi Guru

n ANTARA/IZAAC MULYAWAN

JALAYUDHA DI AMBON. Sejumlah siswa SD mengibarkan bendera menyambut kedatangan personel Satuan Latihan Praktik Pelayaran Jalayudha Taruna Akademi TNI Angkatan Laut Tingkat IV Angkatan ke-63 dengan menggunakan KRI Abdul Halim Perdanakusuma-355 di Pelabuhan Ambon, Maluku, Selasa (21/11). Praktik pelayaran tersebut diikuti 102 taruna dan taruni AAL dengan menggunakan KRI Abdul Halim Perdanakusuma-355 dan KRI Teluk Ende-517.

Bulan November sudah dijalani dan sudah memasuki pekan ketiga, berarti sudah triwulan IV. Namun tunjangan profesi guru triwulan III belum ada tanda-tanda akan dicairkan. Guru sudah melaksanakan kewajiban tetapi hak mereka diabaikan. Save deposito marak di mana- mana, termasuk hak guru. Mohon DPRD Lampung atau Gubernur menegur para bupati/wali kota yang belum mencairkan tunjangan profesi guru. Anak-anak para guru sudah menjerit minta uang untuk bayar sekolah. Mari kita tidak zalim terhadap guru, sadarlah menahan hak orang lain adalah dosa besar, sadarlah para pemimpin. 082183173xxx

Mohon Perbaikan Saluran Air di Perumnas BKP Yth. Bapak Wali Kota Bandar Lampung. Kami warga Perumnas Bukit Kemiling Permai (BKP) mohon saluran air di kiri dan kanan jalan utama dari dua jalur ke arah Kepayang, Pramuka. Siring di lokasi tersebut sudah lama mampet. Tolong dinas terkait untuk memperbaiki apalagi sekarang musim hujan. 085274407xxx

Lampung Surplus Listrik Tetapi Lambar Tiap Hari Mati Lampu n ANTARA/FIKRI YUSUF

n ANTARA/BUDIYANTO

WASPADA GELOMBANG TINGGI. Nelayan memperbaiki jaring saat tidak melaut di Pantai Kelan, Bali, Senin (20/11). Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika Wilayah III Denpasar mengimbau masyarakat dan wisatawan yang beraktivitas di kawasan perairan Selat Bali bagian selatan untuk mewaspadai gelombang tinggi mencapai 2,5 meter atau lebih.

PERKEBUNAN TEH GOALPARA. Pekerja memetik pucuk teh dengan gunting yang telah dimodifikasi di lahan PT Perkebunan Nusantara 8 Kebun Goalpara, Sukabumi, Jawa Barat, Senin (20/11). Perkebunan teh yang terletak di kaki Gunung Gede Pangrango lereng selatan ini berdiri sejak 1908 oleh Perusahaan Hindia Belanda di bawah pengusahaan Cultuur Maatshappij NIL.

Yth. Kepala PLN Lampung. Menurut berita yang kami baca melalui media cetak, Provinsi Lampung surplus energi listrik. Hal itu didambakan masyarakat luas di provinsi ini. Namun kenapa ya, di wilayah Lampung Barat setiap hari mati lampu, paling tidak 3—5 jam. Kasihan dong, orang yang punya usaha kecil dengan menggunakan tenaga listrik. 082379744xxx


14 I rabu, 22 NOVEMBer 2017

PENDIDIKAN

LAMPUNG POST

Pelajar NU Mesti Kreatif dan Berprestasi BUPATI Lampung Tengah Mustafa memotivasi pelajar Nahdlatul Ulama (NU) agar menjadi generasi yang unggul. Pada era saat ini para santri harus gemar berinovasi, melek teknologi, memperjuangkan prestasi, dan selalu cinta negeri. “Pelajar NU jaman now, harus gemar berinovasi, melek teknologi, memperjuangkan prestasi, dan selalu cinta negeri,” kata Mustafa saat membuka Pekan Olahraga Ma’arif Nah­ dlatul Ulama (Permanu) ke-2 se-Kabupaten Lampung ­Tengah, di Kecamatan Kalirejo, Rabu (21/11). Sekitar 1.600 pelajar di bawah naungan lembaga pendidikan Ma’arif berpartisipasi dalam ajang yang berlangsung selama tiga

hari, hingga Kamis, (23/11). Setidaknya ada 11 tangkai yang dilombakan. Tidak ha­ nya di bidang olahraga, tetapi juga di bidang agama. “Ini merupakan buah bakti dan karya terhadap pem­bangunan intelektual masyarakat Kabupaten Lampung Tengah lewat Ma’arif,“ ujar Mustafa melalui rilis yang diterima Lampung Post. Dengan Permanu, ia berharap akan melahirkan bakat-bakat para pelajar khususnya di bidang olahraga dan agama. Hal itu makin menambah deretan bibit-­bibit berprestasi di Lamteng. “Pelajar jaman now harus lebih baik dari zaman sebelumnya. Tidak hanya berkutat dengan belajar dan belajar, tetapi juga harus lebih inovatif, kreatif, melek

teknologi, dan berprestasi. Permanu adalah salah satu ajang pembuktian. Tunjukkan kalau adik-adik juga bisa berprestasi,” ujar orang nomor satu di kabupaten berjuluk Beguwai Jejamo Wawai itu. Ketua Pimpinan Cabang Lembaga Pendidikan (PC LP) Ma’arif Lamteng Syarif Husein menerangkan ada 156 satuan pendidikan (sekolah) yang berpartisipasi dalam lomba dua tahunan sekali itu, mulai dari tingkat MI, MTs, hingga MA. Lebih jauh ia memaparkan cabang yang dilombakan yakni bidang umum, terdiri dari bulu tangkis, tenis meja, bola voli, drumben, pencak silat Pagar Nusa, serta lomba menggambar dan mewarnai. (RLS/EKA/S2)

Unila Lakukan Evaluasi Program Kerja SEBANYAK 60 peserta dari fakultas, satuan kerja, biro, lembaga, dan badan pe­n gelola di Universitas Lampung mengikuti Rapat ­Tinjauan Manajemen (RTM) Universitas Lampung 2017, di ruang sidang lantai II gedung Rektorat, kampus setempat, Senin (20/11). Kegiatan bertajuk Membangun Daya Saing Universitas Lampung Menuju World Class University itu menghadirkan guru besar sekaligus Dekan Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada Yogyakarta, Nizam, sebagai pembicara. Rektor Unila Hasriadi Mat Akin menjelaskan ra-

pat tersebut merupakan agenda evaluasi program kerja yang telah direncanakan dan akan dilakukan Unila sebelum mendapatkan penilaian dari Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi. Ia menyebut perencanaan program kerja pada setiap unit kerja di lingkungan Unila selama ini mampu memiliki daya serap, konsisten, dan sasaran fisik secara optimal untuk mendapatkan hasil yang baik. “RTM ini adalah penilaian untuk membangun Unila ke depan lebih maju dari tahun sebelumnya, walaupun dalam sisi penyerapan

dana masih rendah, dalam sasaran fisik Unila pada tahun ini lebih baik dari tahun sebelumnya,” kata Hasriadi, kemarin (21/11). Kepala Biro Hubungan Masyarakat Unila Harsono Sucipto menuturkan RTM memberikan evaluasi dari hasil penilaian audit mutu internal untuk mengetahui kekurangan atau kelebihan target sasaran yang ditentukan. “Hasil dari RTM itu diharapkan menjadi rekomendasi untuk meningkatkan sasaran mutu dan target kinerja pada periode berikutnya sebagai acuan untuk melakukan tindakan perbaik­an,” ujarnya. (*2/S2).

SD Lazuardi Ajak Orang Tua Mengajar

n LAMPUNG POST/DOK

ORANG TUA MENGAJAR. Seorang wali murid SD Lazuardi Haura Global Islamic School Bandar Lampung saat mengajar siswa di sekolah setempat, Selasa (21/11). Orang tua mengajar menjadi bagian dari kegiatan bertajuk Pekan Guru untuk memeringati Hari Guru. MENJELANG peringatan Hari Guru pada 25 November, SD Lazuardi Haura Global Islamic school Bandar Lampung mengajak orang tua murid untuk menjadi pengajar di sekolah tersebut. Kegiatan bertajuk Pekan Guru dilaksanakan 20—24 November dan mendapat respons baik para orang tua siswa. Shinta Ramadhanti, salah seorang pengajar di sekolah tersebut, menjelaskan dalam kegiatan itu secara bergantian wali murid memberikan materi layaknya guru kelas kepada siswa mulai jenjang kelas I hingga VI. Materi yang di­

sampaikan pun beragam, sesuai dengan latar belakang profesi wali murid. “Kami mengajak orang tua siswa yang bersedia untuk menjadi volunter mengajar di sekolah. Melalui cara itu, kami ingin melibatkan orang tua untuk memaknai peringatan Hari Guru yang sebentar lagi diperingati, dan turut mendukung pe­ ningkatan kualitas guru,” ujar Shinta, kemarin. Dia menyebut pada Selasa (21/11), perwakilan wali murid yang mengajar berasal dari beragam profesi, seperti anggota DPRD, dokter gigi, pegawai Dinas Perikanan, dok-

ter umum, dan pengusaha. Kegiatan mengajar di kelas oleh para orang tua tersebut, menurut Shinta, selain menambah pengetahuan siswa tentang beragam profesi, juga memberikan suasana, baru kepada para siswa di sekolah yang beralamat di Jalan Imba Kesuma No. 9 dan 10, Sumurputri, Kecamatan Telukbetung Selatan, Bandar Lampung, itu. “Kami membebaskan orang tua untuk menyampaikan pengetahuan yang berhubungan dengan profesi mereka dan para siswa pun sangat antusias mengikutinya,” ujar Shinta. (RUD/S1)

PGRI Gelar Peringatan Hari Guru PERSATUAN Guru Republik Indonesia (PGRI) Kota Bandar Lampung akan menggelar peringatan Hari Guru Nasional (HGN) 2017 dan ulang tahun ke-72 PGRI di GSG Krakatau, Bandar Lampung, Kamis (23/11). Kegiatan tersebut akan melibatkan sekitar 3.000 guru, mulai dari jenjang TK, SD, SMP, dan SMA sederajat se-Bandar Lampung. Sekretaris panitia HGN 2017 dan HUT ke-72 PGRI, Yuni Herwanto, mengatakan kegiatan yang akan dihadiri Wali Kota Bandar Lampung Herman HN itu

menjadi momen menguatkan dukungan atas program pendidikan penguatan karak­ter pada pendidik dan peserta didik seperti yang ditetapkan pemerintah. “Pemerintah saat ini sedang giat-giatnya menanamkan pendidikan karakter pada siswa di sekolah. Program itu sangat tepat bila dijadikan tema pada peringatan Hari Guru dan HUT PGRI besok,” kata Yuni, Selasa (21/11). Mengusung tema Membangkitkan kesadaran kolektif guru dalam meningkatkan disiplin dan etos kerja untuk penguatan pendidikan

karakter, menurut Yuni, peringatan HGN 2017 dan HUT ke-72 PGRI juga menjadi cara untuk menjaga soliditas, solidaritas, dan kerja sama yang baik antartenaga pendidik dalam mendukung pendidikan karakter. Ketua HGN 2017 dan HUT ke-72 PGRI, Daniel Marsudi, menuturkan peringatan Hari Guru juga akan diisi dengan ziarah ke Makan Pahlawan Bandar Lampung yang diikuti sekitar 700 guru, untuk mengenang para pahlawan yang telah berjuang memerdekakan bangsa Indonesia. (*2/S2)

n LAMPUNG POST/IST

SALAMI PELAJAR. Bupati Lamteng Mustafa menyalami para pelajar NU usai membuka Pekan Olahraga Ma’arif Nahdlatul Ulama (Permanu) ke-2 se-Kabupaten Lamteng di Kecamatan Kalirejo, Selasa (21/11).

38 SMP/MTs Swasta Kota Siap Ikut UNBK Peserta dari SMP/MTs negeri dan swasta yang mengikuti UNBK diperkirakan sekitar 14.500 siswa. YUSMART DWI SAPUTRA

J

UMLAH SMP/MTs swasta di Bandar Lampung yang akan mengikuti ujian nasional berbasis komputer (UNBK) pada tahun pelajaran 2017/2018 meningkat 100% dibandingkan tahun sebelumnya. Kepala Bidang Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Bandar Lampung Eka Afriana Novel mengatakan u n t u k t a h u n p e l a j a ra n 2 0 1 7 / 2 0 1 8 , t e r da pa t 3 8 SMP/MTs swasta Bandar Lampung mengikuti UNBK. Adapun tahun lalu hanya 19 sekolah. Peningkatan 100% dari tahun sebelumnya karena Disdikbud sejak jauh hari gencar menyosialisasikan pentingnya ujian menggunakan komputer. “Tahun lalu jumlah SMP swasta

yang ikut UNBK hanya 19 sekolah. Tahun ini, insya Allah yang mengikuti ujian dengan komputer meningkat signifikan 100%,” kata dia, Selasa (21/11). Ia menjelaskan untuk menghadapi UNBK pada

Tahun lalu jumlah SMP swasta yang ikut UNBK hanya 19 sekolah. SMP/MTs negeri dan swasta mendatang, pihaknya telah mengadakan simulasi ujian berbasis komputer tahap pertama sebagai latih­a n. Tujuannya agar para siswa mengikuti UNBK benar-benar telah siap dan mengetahui tahapan atau proses yang akan dilalui. “Simulasi ujian dengan

komputer tahap pertama telah kami lakukan selama dua hari pada 20—21 November, dengan empat mata pelajaran, yakni Bahasa Indonesia, Matematika, Bahasa Inggris, dan IPA,” ujar Eka. Ketua Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMP Bandar Lampung M Badrun menuturkan peserta UNBK pada SMP/MTs negeri dan swasta di Bandar Lampung seba­n yak 71 sekolah, terdiri dari SMPN 31 sekolah, MTsN (2), SMP swasta (22), dan MTs swasta (16).

Sarana Prasarana Badrun menambahkan peserta dari SMP/MTs ne­g eri dan swasta yang mengikuti UNBK diperkirakan sekitar 14.500 siswa dari 71 sekolah. Menurutnya, sekolah telah mempersiapkan sarana prasarana penunjang pelaksanaan UNBK, seperti petugas laboratorium komputer, server

utama dan cadangan, client, jaringan internet, dan local area network. “Saya menilai temanteman sekolah yang akan mengikuti UNBK, persyaratannya sudah cukup memadai. Tinggal nanti Disdikbud berkoordinasi dengan pihak PLN, agar pada pelaksanaan UNBK tidak terjadi pemadaman listrik,” ujarnya. Ia mengatakan untuk mengantisipasi kekurang­ an unit komputer pada pelaksanaan UNBK, sekolah telah menyediakan cadangan komputer. “Insya Allah cukup komputernya. Kalau masih kurang atau terjadi kerusakan pada saat ujian, sekolah sudah menyiapkan cadangannya dengan cara meminjam atau menggunakan laptop dewan guru yang sebelumnya telah diisi aplikasi ujian,” kata dia. (S1) yusmart@lampungpost.co.id


HUMANIORA

LAMPUNG POST

Alumni FEB Unila Harus Menguasai Bahasa Inggris DEKAN Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Lampung Satria Bangsawan mengingatkan betapa pentingnya menguasai bahasa Inggris saat ini. Sebagai alat komunikasi internasional, penguasa­a n bahasa Inggris tentu akan membuat alumni lebih mudah dalam berkiprah di dunia kerja atau membangun usaha di tengah masyarakat. “Menguasai bahasa Inggris sangat penting bagi lulusan, khususnya alumni Fakultas Ekonomi Unila, karena untuk memperebutkan pekerjaan bertaraf internasional pasti menggunakan bahasa ini. Begitu juga ingin menjadi pengusaha dunia juga h a r u s bis a me n g g un a k a n bahasa Inggris,” kata Satria saat menghadiri yudisium calon wisudawan periode November ini di Student Center fakultas setempat, Selasa (21/11). Selain itu, para lulusan juga harus mempunyai soft skill dan hard skill yang baik karena dunia kerja saat ini membutuhkan sumber daya manusia berkualitas untuk membangun suatu bangsa menjadi unggul. “Kami meminta kepada alumni dapat meningkatkan soft skill, memiliki kepribadian dan berkarakter, serta mampu berkomunikasi dengan baik ketika sudah di tengah-tengah masyarakat. sebab bangsa menjadi unggul kuncinya ada di sana semua,” ujarnya. Sebanyak 184 mahasiswa FEB akan diwisuda pada periode November 2017. Yudisium diikuti oleh mahasiswa program pascasarjana (S-2) 16 orang, berasal dari Magister Manajemen (6), Magister Ilmu Ekonomi (1), dan Magister Ilmu Akuntansi (9). Pada strata satu (S-1) 128 orang berasal dari program studi Manajemen (37), Ekonomi Pembangunan (13), dan Akuntansi (78). Diploma tiga (D-3) 40 orang berasal dari Perpajakan (11), Akuntansi (13), Manajemen Pemasaran (3), dan Keuangan Perbankan (13). (*2/S1)

rabu, 22 november 2017

I 15

seLINTAS

Museum AU Miliki Helikopter S-58T MUSEUM Pusat TNI Angkatan Udara Dirgantara Mandala Kembali mendapat koleksi baru pesawat jenis Helikopter S-58 T Twin Pac dari Mabes AU yang tiba di Yogyakarta pada Selasa (21/11). Komandan Lanud Adisutjipto Marsekal Pertama TNI Novyan Samyoga menerangkan Helikopter S-58T Twin Pac merupakan pesawat buatan Amerika pada 1958. “Melalui program Defense Liaison Group (DLG), Indonesia menerima hibah pesawat tersebut dan tahun 1975 sebagai kekuatan Skuadron Udara 6 Lanud Atang Senjaya Bogor,” kata dia. Ia menyebutkan pesawat jenis Helikopter angkut ser­ baguna buatan pabrik Sikorsky Aircraft Corpuration USA itu telah banyak berjasa bagi Indonesia, di antaranya operasi penumpasan gerombolan bersenjata di Irian Barat pada 1980, operasi penumpasan di Timor-Timur, operasi penumpasan Gerakan Aceh Merdeka, Operasi SAR, Operasi Kemanusiaan, dan sebagai pendukung olahraga dirgantara. (ANT/S1)

Perempuan Penting Pahami Diabetes n ANTARA/MOHAMMAD AYUDHA

PELANTIKAN. Kepala Staf Angkatan Udara Marsekal TNI Hadi Tjahjanto memberikan ucapan selamat kepada perwira baru pada Upacara Pelantikan dan Penyumpahan Perwira Sekolah Pembentukan Perwira (Setukpa) TNI Angkatan Udara di Lanud Adi Soemarmo, Karanganyar, Jawa Tengah, Selasa (21/11). Pendidikan Setukpa TNI AU angkatan ke-20 tersebut meluluskan sebanyak 187 Perwira baru yang sebelumnya telah menempuh pendidikan selama delapan bulan di Skuadron Pendidikan 401 Lanud Adi Soemarmo.

Pemerintah Terbitkan Peraturan Pengasuhan Anak Perlindungan terhadap anak merupakan persoalan serius yang butuh perhatian semua pihak, tidak terkecuali masyarakat umum. YUSMART DWI SAPUTRA

P

EMERINTAH melalui Kementerian Sosial menerbitkan Peraturan Pemerintah (PP) No. 44 Tahun 2017 tentang Pelaksanaan Pengasuhan Anak. Aturan tersebut dikeluarkan guna meningkatkan perlindungan serta pemenuhan hak anak di tengah situasi krisis ke­ kerasan terhadap anak. Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa mengatakan PP Pelaksanaan Pengasuhan Anak menjadi pedoman pelaksanaan Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2014 tentang Perubahan atas Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2002 tentang Perlindungan Anak. Menurutnya, peraturan baru itu menekankan pada pengasuhan anak yang berbasis keluarga, sehingga sasaran utama diterbitkannya PP

ini adalah anak-anak yang diasuh oleh keluarga inti sekaligus sebagai pesan perihal kewajiban orang tua untuk memberikan pengasuhan yang baik. “Pemerintah ingin pelayanan dasar dan pemenuhan kebutuhan setiap anak akan kasih sayang, keselamatan, kesejahteraan, dan hakhak sipil benar-benar terpenuhi,” ujar dia, pada peluncuran PP yang dilaksanakan bersamaan dengan peringatan Hari Anak Sedunia di alun-alun Kota Malang, Jawa Timur, Senin (20/11). Khofifah menerangkan PP tersebut menetapkan standar-standar yang jelas bagi masyarakat untuk mengasuh anak. Tidak hanya itu, kepastian status anak jika tidak di­ asuh oleh keluarga inti pun menjadi lebih pasti. “Pengasuhan utama adalah keluarga inti, sedangkan pe­ ngasuhan anak berbasis lembaga kesejahteraan sosial anak serta nonlembaga adalah pilihan ter­ akhir dan kalaupun terpaksa dilakukan, sifatnya sementara tidak selamanya, kecuali bagi orang tua

yang hak asuhnya sudah dicabut berdasarkan putusan pengadil­ an,” ujarnya. Berdasarkan data survei sosial ekonomi nasional 2016, di Indonesia terdapat 11 juta anak yang tinggal di rumah tangga dengan kepala keluarga kakek atau nenek saja. Adapun data dari Direktorat Anak Kementerian Sosial menyebut ada sekitar 250 ribu anak yang tinggal di lebih dari 6.161 lembaga kesejahteraan sosial anak (LKSA) di seluruh Indonesia. Khofifah menambahkan perlin­ dungan terhadap anak merupakan persoalan serius yang butuh perhati­ an semua pihak, tidak terkecuali masyarakat umum. Oleh karena itu, Kemensos mengajak masyarakat untuk melaporkan ke nomor call center telepon pelayanan sosial anak 1500-771, jika melihat di lingkungan­ nya terjadi kekerasan maupun pe­ nelantaran terhadap anak. PP Pelaksanaan pengasuhan anak berlaku efektif sejak diundangkan pada 16 Oktober 2017. (MI/S2) yusmart@lampungpost.co.id

PERAN perempuan penting dalam memahami soal pe­ nyakit diabetes untuk menghindari terjadinya kasus diabetes melitus pada keluarganya. “Kalau satu wanita pengetahuannya cukup soal kesehatan, dia akan me­nyalurkan nutrisi dan mengedukasi kepada seluruh keluarganya,” kata ahli endokrin Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia Farid Kurniawan di Jakarta, kemarin. Farid menyebutkan alasan Hari Diabetes Dunia 2017 mengusung tema Wanita dan diabetes karena perempuan berperan penting menyalurkan edukasi dan nutrisi yang baik untuk kesehatan keluarganya. Selain itu, menurutnya, perempuan juga harus mewaspadai diabetes karena bisa memengaruhi kondisi janin ketika ia hamil dan berpengaruh besar terhadap angka kematian ibu dan anak. (ANT/S1)

Olimpiade Sekolah Axis Ajang Kreativitas Pelajar SMA Negeri 9 Bandar Lampung menjadi tuan rumah penyelenggaraan Olimpiade Sekolah Axis se-Lampung yang akan diadakan pada Sabtu (25/11). Secara bersamaan Olimpiade sekolah Axis juga digelar di beberapa dae­ rah di Indonesia, se­perti Kayuagung (Sumatera Selatan), Pangkalpinang (Bangka Belitung), dan Bengkulu. Kegiatan yang diselenggarakan atas kerja sama SMAN 9 Bandar Lampung, PT XL Axiata, dan Lampung Post tersebut akan diisi dengan tiga cabang pertandingan antar­pelajar, seperti permainan ranking satu, kompetisi band, dan permainan basket 3 on 3. General Manager XL

Axiata area Sumatera bagian selatan, Rudi Rahman Hidayat, mengatakan Olimpiade Sekolah Axis merupakan ajang kreativitas anak muda, khususnya siswa SMA/SMK di bidang pendidikan, seni, dan olah raga. Kegiatan tersebut juga menawarkan total hadiah jutaan rupiah. Juara I kompetisi band memperoleh hadiah uang tunai Rp5 juta, juara II Rp3 juta, dan juara III Rp2 juta. Untuk cabang perlombaan ranking satu, juara I dihadiahi Rp500 ribu, juara II Rp300ribu, dan juara III Rp200 ribu. Kemudian juara cabang lomba basket 3 on 3 juara I memperoleh uang tunai Rp1 juta, juara II Rp750 ribu, dan juara III Rp500 ribu. (RUD/S2)


16 I

rabu, 22 november 2017

Disiplin Menerapkan Pola Makan Anak

Selain pola makan, lingkungan keluarga berpengaruh besar terhadap kasus obesitas atau kegemukan pada anak. YUSMART DWI SAPUTRA

P

ARA orang tua diimbau untuk disiplin dalam menerapkan peraturan pada pola makan anak. Hal tersebut dilakukan guna mencegah terjadinya malnutrisi yang dapat menghambat tumbuh kembang si kecil. Dokter spesialis anak dari Fakul­ tas Kedokteran Universitas Indo­ nesia, Klara Yuliarti, mengatakan penerapan peraturan pola makan yang sehat dapat mencegah ke­ gemukan atau obesitas pada anak. “Peraturan yang dapat dibuat orang tua seperti makan yang terjadwal serta makanan ringan yang biasa dikonsumsi anak, dapat diganti dengan buah,” kata Klara di Jakarta, Senin (20/11). Untuk anak yang sudah telanjur obesitas, asupan makanan ter­ masuk buah, perlu diperhatikan untuk menghindari buah yang

memiliki kandungan kalori yang beraktivitas fisik satu jam setiap tinggi, seperti mangga dan pisang. hari,” ujar Klara. Ia menyarankan sebaiknya Sejak dini anak juga harus sudah di­ ajarkan mengurangi mengonsumsi anak yang belum berusia dua makanan cepat saji dan minuman- tahun tidak dikenalkan dengan minuman dalam kemasan. televisi dan gawai guna mencegah Selain itu, waktu orang tua juga berkurangnya aktivitas fisik yang perlu mendisiplinkan waktu tidur si dapat berakibat anak mengalami kecil karena akan berdampak pada obesitas. Klara menyebut 90% pola makan mereka. “Tidur harus kasus obesitas pada anak disebab­ delapan jam. kan kesalah­ Kalau kurang, an pola ma­ hormon yang kan. Adapun mengatur rasa 10% kasus Sebanyak 90% kasus d i ­k a r e n a k a n lapar dan ke­ obesitas pada anak gangguan me­ ny a n g t i d a k tabolisme atau berfungsi se­ disebabkan kesalahan genetik. cara optimal,” pola makan. Adapun 10% Secara fisik, kata dia. dikarenakan gangguan komplikasi D o k t e r yang praktik metabolisme atau genetik. yang biasa ter­ jadi pada anak di RS Cipto ­Ma­ngunkusumo Jakarta itu menye­ yang kegemukan antara lain pele­ but untuk asupan gula pada anak, mahan hati, sakit jantung, sesak cukup 10% dari total kebutuhan napas, hingga sleep apnea atau kalori per hari. Ia juga mengingat­ henti napas saat tertidur. Adapun kan orang tua untuk memberikan dari sisi psikisnya anak dengan waktu beraktivitas atau floor time kelebihan berat badan bisa tidak pada anak dimulai dari usia bayi percaya diri, merasa tidak di­ yang sudah bisa berjalan. terima atau bahkan ditolak oleh “Begitu sudah bisa jalan, harus teman-temannya, diejek, hingga

mengalami depresi akibat berba­ gai tekanan.

Pengaruh Lingkungan Klara menyebut selain pola makan, lingkungan keluarga ber­ pengaruh besar terhadap kasus obesitas atau kegemukan pada anak. “Penyebab obesitas itu mul­ tifaktoral. Gen memengaruhi me­ tabolisme, tetapi faktor lingkungan sangat besar,” kata dia. Menurut dia, salah satu ham­ batan menangani obesitas pada anak yakni sulitnya mengubah pe­ rilaku yang sudah terbentuk sekian lama di antara lingkungan keluarga. Seperti lingkungan keluarga yang tidak terbiasa menjalani kegiatan olahraga, sangat memengaruhi. Sebab, aktivitas fisik yang minim pada anak membuat energi yang didapatnya dari makanan menjadi tidak digunakan dan menyebabkan kegemukan. Oleh karena itu, dia menyarankan sebaiknya keluarga sudah membiasakan anak untuk aktif berkegiatan, seperti berolah­ raga bersama. (ANT/S2) yusmart@lampungpost.co.id

tips

Manfaat Memasak Bersama Si Kecil

TERKADANG orang tua akan melarang anaknya ikut beraktivitas di dapur kala mereka sedang memasak. Namun, orang tua perlu mengetahui, bahwa memasak bersama anak justru memberikan banyak manfaat untuk si kecil. Berikut ini beberapa manfaat dari kegiatan masak bersama anak, yang dikutip dari laman parenting. Belajar Banyak Hal Melalui kegiatan memasak, sebetulnya orang tua dapat mengenalkan banyak hal kepada anak. Seperti mengajak anak belajar mengenal buah dan sayur, berhitung takaran, hingga membaca resep. Anak juga akan memahami tahapan-tahapan yang perlu dilakukan dalam kegiatan memasak. Selain itu, melalui kegiatan masak bersama, orang tua dapat menyampaikan tentang makanan yang sehat pada anak-anak. Pererat Hubungan Memasak bersama anak, orang tua secara langsung sedang mempererat hubungan dengan si kecil. Sebab selama memasak, orang tua dapat aktif berkomunikasi yang intens. Anak Lebih Bersemangat Orang tua dapat membuktikan ketika anak dilibatkan dalam kegiatan memasak, anak akan jauh lebih bersemangat ketika menyantap makanan. Anak akan gembira dan merasa senang ketika memakan menu yang juga melibatkannya saat memasak. Hal ini dapat menjadi cara para orang tua menangani anak yang sulit makan. Melatih Kemampuan Motorik Melalui kegiatan memasak, secara langsung anak akan terlatih kemampuan motoriknya. Selain itu dapat mengasah kepekaan indra, yakni penglihatan, pendengaran, penciuman, peraba, dan perasa. Semuanya bekerja sama untuk menghasilkan cita rasa makanan yang lezat dan menarik, sehingga mampu menggugah selera seluruh anggota keluarga. (INT/S2) Generasi Emas Lampung Post membuka kesempatan bagi sekolah dan siswa PAUD/TK berprestasi untuk ditampilkan di rubrik ini dengan cara mengirimkan data lengkap ke redaksilampost@yahoo.com . Terima kasih

idola

Adinda Noviani Pandai Menghafal Surah n LAMPUNG POST/JUWANTORO

FOTO BERSAMA. Siswa dan guru PAUD Tiyuhjejama, Desa Hara Banjarmasin, Kalianda, Lampung Selatan, berfoto bersama usai mengikuti kegiatan bermain dan belajar di sekolah, Senin (20/11).

n LAMPUNG POST/JUWANTORO

SUASANA BELAJAR. Siswa PAUD Tiyuhjejama, Desa Hara Banjarmasin, Kalianda, Lampung Selatan, mengikuti kegiatan belajar di sekolah, Senin (20/11). Di sekolah siswa mendapatkan pendidikan karakter yang diterapkan melalui pembiasaan.

Mendidik Anak Disiplin dan Berakhlak Islami

n LAMPUNG POST/JUWANTORO

Yuslinawati

Wakil Kepala PAUD Tiyuhjejama

DI lembaga Pendidikan Anak Usia Dini Tiyuhjejama, Desa Hara Ban­ jarmasin, Kalianda, Lampung Se­ latan, siswa dibimbing melakukan berbagai kegiatan yang mendu­ kung pembentukan akhlak sejak dini. Para guru melakukannya dengan pola pembiasaan pada anak. Setiap siswa dibimbing untuk langsung mempraktikkan sikapsikap terpuji di lingkungan seko­ lah, seperti sopan santun dan mengucapkan salam setiap ber­ temu dengan para guru. Melalui pembiasaan tersebut, menurut Wakil Kepala PAUD Tiyuhjejama Yuslinawati, anak akan terbiasa dan menerapkannya di lingkung­ an mereka. Selain membentuk akhlak, siswanya juga dibekali pendidik­ an agama sejak dini. Siswa diajak

mengetahui tata cara menjalankan ibadah salat dengan melakukan praktik secara bersama. “Setiap hari anak-anak diberikan pendidikan agama. Selain pengeta­ huan umum lainnya. Ini kami laku­ kan agar di kemudian hari generasi penerus bangsa punya akhlak yang baik,” ujar Yuslinawati di sekolah, Senin (20/11). Menurut dia, agar anak dapat melaksanakan ibadah salat de­ngan baik dan benar, setiap Jumat di­ agendakan praktik salat secara berjemaah dengan bimbingan para guru. “Jadi, tidak hanya ba­ caan salatnya saja yang diajarkan. Namun, kami pun mengajarkan bagaimana tata cara salat setiap Jumat,” ujarnya. Yuslinawati menjelaskan para peserta didik di PAUD Tiyuhje­ jama juga dibimbing untuk selalu

mengucapkan salam dan berjabat tangan kepada para bunda PAUD begitu sampai di sekolah. “Jika mereka tidak mengucapkan salam, para guru PAUD akan mengingat­ kan dan meminta mereka mengu­ lang kembali untuk mengucapkan salam.” Selain pendidikan akhlak dan agama, Yuslinawati mengungkap­ kan para siswa PAUD Tiyuhjejama pun dibimbing untuk dapat menya­ lurkan kreativitas dan kecerdasan mereka, seperti mengikuti kegiatan pengembangan seni melalui kegiat­ an melipat kertas. Siswa juga sudah dikenalkan dengan kemampuan mengenal angka dan huruf melalui kegiatan bermain. “Hal tersebut kami laku­ kan agar anak-anak nantinya siap ketika memasuki jenjang sekolah dasar,” kata Yuslinawati. (TOR/S2)

ADINDA Noviani adalah salah satu siswa berprestasi di PAUD Tiyuhjejama, Desa Hara Banjarmasin, Kalianda, Lampung Selatan. Meski memiliki sikap yang sedikit pemalu, Adinda ternyata menyimpan bakat menghafal surah-surah pendek Alquran. Banyak surah pendek Alquran yang diajarkan para guru di sekolah kini telah dihafalnya, seperti Surah Al-Fatihah, AlIkhlas, dan bacaan dalam salat. “Insya Allah, bacaan salat saya hafal. Namun, ada yang belum saya hafal, seperti doa Iftitah dah bacaan tahiat awal dan akhir, soalnya agak panjang bacaannya. Saya akan ber­ usaha menghafalnya,” kata Adinda di sekolah. Para guru di sekolah memang mengenal Adinda sebagai sosok anak yang tekun dalam belajar, terutama saat menghafal, sehingga cukup banyak menghafal surah Alquran. (TOR/S2)

Dinda Muzalifah Selalu Rajin Membaca MEMBACA adalah jendela dunia, hal itulah yang membuat Dinda Muzalifah, siswa PAUD Tiyuhjejama, Desa Hara Banjarmasin, Kalianda, Lampung Selatan, memiliki kegemaran membaca. Tidak hanya membaca buku-buku umum, ia juga suka membaca surah-surah pendek Alquran yang diajarkan para guru di sekolah. “Ayah dan ibu selalu mengingatkan saya untuk rajin membaca. Sebab, dengan membaca kita bisa tahu berbagai hal. Apalagi, membaca adalah jendela dunia,” kata dia di sekolah, beberapa waktu lalu. Selain gemar membaca, Dinda dikenal sebagai sosok anak yang bersahabat dengan teman-temannya. Ia juga selalu riang gembira saat berada di sekolah. (TOR/S2)


Ruwa Jurai

BPN akan Sertifikatkan 6.845 Bidang Lahan Warga n Hlm. 18

rabu, 22 NOVEMber 2017

I 17

Rp200 Miliar untuk Perbaikan Jalan di Tubaba Sejumlah akses infrastruktur jalan dan jembatan rusak berat dan sulit ditembus kendaraan roda empat. MERWAN

P

EMERINTAH Kabu­ paten Tulangbawang Barat menggelontor­ kan dana sekitar Rp200 mi­liar dalam APBD 2017 untuk memperbaiki sejum­ lah titik ruas jalan utama di wilayah utara kabupaten. Perbaikan diprioritas­ kan pada ruas jalan ka­ bupaten menjadi peng­ hubung antarkecamatan dan tiyuh yang diarahkan menuju akses jalan tol dan jalan provinsi serta jalan lintas timur.

Sebagian pekerjaan sudah selesai dikerjakan rekanan, kami tinjau hasilnya. Hasilnya, sangat baik dan sudah dirasakan masyarakat. Perbaikan jalan itu ber­ langsung di wilayah utara Tubaba berlangsung di enam kecamatan, yakni Pagardewa, Lambukibang, Gunungterang, Batuputih, Gunungagung, dan Way Kenanga. “Dana perbaikan jalan dan jembatan di wilayah utara sekitar Rp200 mi­ liar,” ujar Ketua Komisi C DPRD setempat Paisol saat meninjau pembangunan yang didanai APBD 2017, Selasa (21/11). Paisol mengatakan dari hasil peninjauan Dewan di beberapa kecamatan di wilayah utara Kabu­ paten Tubaba, masyarakat mengaku bangga dengan hasil pembangunan yang dilakukan. Mengingat, kata dia, sebe­

lum dilakukan perbaikan, sejumlah akses infrastruk­ tur jalan dan jembatan ru­ sak berat dan sulit ditembus kendaraan roda empat. “APBD Tubaba mempri­ oritaskan wilayah utara se­ perti tahun ini Rp200 miliar di wilayah utara dan Rp100 miliar di selatan. Artinya, wilayah utara menjadi pri­ oritas pembangunan.” Tahun depan, kata dia, DPRD juga mendesak pem­ kab memperbaiki sejum­ lah titik ruas jalan yang tersentuh, terutama akses jalan utama menuju Unit II dan menuju wilayah ibu kota kabupaten. “Ada beberapa titik masih rusak. Jalan rusak ini kami minta ditangani dengan rigid beton seperti di Sim­ pangmail dan Simpanglima menuju Pasar Unyil masih ada jalan bonyok.” Dalam kunjungannya, Paisol didampingi dua anggota Komisi C DPRD Tubaba Raden Anwar dan Roni serta Kabid Binamar­ ga Baharudin dan Kabid Perencanaan Dinas PUPera Sadarsyah. “Sebagian pekerjaan su­ dah selesai dikerjakan re­ kanan, kami tinjau hasilnya. Hasilnya, sangat baik dan su­ dah dirasakan masyarakat,” ujar Baharudin. Pekerjaan yang tinjau yakni pekerjaan hotmix ruas jalan Sp Rajawali— Gunungterang sepanjang 1,7 km, Setiabumi—Gu­ nungterang sepanjang 3,1 km. Hotmix dan rigid Margajaya-Sp. Kemudian, di Pasar Unyil sepanjang 2 km, Sp Etanol— Sp Lima Gunungagung 5,6 km serta jembatan Way Tanggamus, Setiabumi, dan jembatan Way Pemandi Totomulyo. (D1) merwan@lampungpost.co.id

Rehab Pasar Pandawa Telan Dana Rp6 Miliar DINAS Perdagangan Peme­ rintah Kabupaten Lam­ pung Utara menyiapkan Rp6 miliar untuk revitali­ sasi dan rehabilitasi pasar tradisional Pandawa Keca­ matan Abung Timur. Anggaran tersebut ber­ sumber dari dana alokasi khusus (DAK) dan dana tugas pembantuan tahun anggaran 2017 dengan tu­ juan mendorong penguat­ an ekonomi pelaku usaha mikrokecil dan menengah (UMKM) pedagang pasar tradisional setempat. Kepala Dinas Perdagang­ an Pemkab Lampura Wan­ hendri mengatakan hal tersebut, Selasa (21/11). “Dana revitalisasi dan re­ habilitasi Pasar Pandawa Kecamatan Abung Timur berasal dari anggaran Kemendag dari APBN TA 2017,” ujarnya. Anggaran Rp6 miliar tersebut diperuntukkan membangun dan melaku­ kan perbaikan fisik gedung beserta fasilitas di dalam

pasar seperti los maupun kios agar lebih represen­ tatif bagi pedagang maupun bagi pembeli untuk bertran­ saksi. “Dengan adanya perbaik­ an sarana serta prasarana yang ada dalam areal pasar tradisional, kami berharap transaksi ekonomi yang terjadi dalam pasar da­ pat lebih meningkat yang tentunya hal ini akan ber­ dampak bagi kesejahteraan para pedagang pasar.” Selain itu, kata dia lagi, seiring dengan meningkat­ nya transaksi perdagangan di wilayah tersebut diharap­ kannya perbaikan sarana pasar mampu mendorong peningkatan pendapatan asli daerah (PAD) pada sek­ tor retribusi pasar. “Saya berharap revitali­ sasi dan rehabilitasi pasar tradisional Pandawa menja­ di pasar semimodern selain akan mendorong ekonomi bagi warga juga akan men­ dongkrak peningkatan PAD di wilayah.” (YUD/D1)

n LAMPUNG POST/MERWAN

JEMBATAN PUTUS. Komisi C DPRD Tulangbawang Barat dan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang meninjau jembatan penghubung antartiyuh yang terputus di Tiyuh Pagarbuana, Way Kenanga, Selasa (21/11). Terputusnya Jembatan Way Lunik tersebut akibat diterjang banjir, Jumat (17/11) malam.

Lamsel Terima Bantuan Truk Boks Pendingin PEMERINTAH Kabupaten Lampung Selatan kembali mendapatkan bantuan truk boks pendingin dari Ke­ menterian Kelautan dan Perikanan (KKP) RI, Selasa (21/11). Secara simbolis penyera­ han kendaraan tersebut diterima Bupati Lampung Selatan Zainudin Hasan dari Kepala Dinas Perikanan Dwi Jatmiko di halaman kantor bupati Lamsel. Zainudin Hasan meng­ apresiasi pihak Dinas Peri­

kanan Lamsel yang telah berupaya menjemput bola mencari bantuan di pusat sehingga peluang daerah­ nya mendapatkan sejumlah bantuan semakin besar. “Ini yang sepatutnya di­ lakukan, kalau mau ber­ usaha melakukan jemput bola, tidak menutup ke­ mungkinan peluang itu ada dan sejumlah bantuan mengalir ke daerah kita,” ujar Zainudin. Zainudin mengakui ken­ daraan boks pendingin itu

memiliki kegunaan seperti mengangkut ikan segar ke­ tika digelarnya pasar murah atau dapat digunakan pada saat ada acara pameran. “Dengan adanya truk boks pendingin itu, tidak susahsusah lagi kita mengangkut ikan segar, daging segar dan semacamnya untuk di ber­ bagai kegiatan,” kata dia. Zainudin pun meminta beberapa dinas, seperti Di­ nas Perikanan, Peternakan, Ketahanan Pangan, dan Pertanian untuk melakukan

terobosan dengan bekerja sama dengan Pemprov DKI Jakarta. Sebab, Lampung Selatan adalah salah satu kabupa­ ten penyanggah ketahanan pangan untuk kawasan Jabodetabek. “Kita sudah membicarakan ini dengan pak menteri bersama ang­ gota DPD RI.” Menurutnya, tinggal pihak dinas yang mau menindak­ lanjuti atau tidak. Bupati hanya melakukan terobos­ an awal. “Selanjutnya tim

teknis dari dinas/instansi yang mem-folow up-nya.” Kepala Dinas Perikanan Lanpung Selatan Dwi Jat­ miko mengaku senang de­ ngan respons Bupati Zai­ nudin Hasan atas bantuan yang terima pemerintah Lampung Selatan dari pihak kementerian. Dwi pun mengungkapkan akan terus berupaya men­ cari peluang di pusat agar bantuan-bantuan dalam ben­ tuk apa pun dapat diterima Lampung Selatan. (TOR/D1)

selintas

Anak Sritanjung Buka Pameran Mesuji

n LAMPUNG POST/M RIDWAN ANAS

TINJAU PAMERAN. Bupati Mesuji Khamami meninjau pameran pembangunan di Desa Hadimulyo, Kecamatan Way Serdang, Mesuji, usai membuka pameran tersebut dalam rangkaian acara HUT kesembilan Mesuji pada 26 November nanti, Senin (20/11) malam.

Pansus TKS Tanggamus Masih Belum Bergerak PANITIA khusus (pansus) te­ naga kontrak sukarela (TKS) DPRD Tanggamus hingga kini belum melakukan tugasnya lantaran terbentur pemba­ hasan APBD Perubahan 2017 dan APBD 2018. Ketua Pansus TKS Hajin M Umar mengatakan atas per­ timbangan tersebut, pansus TKS DPDR Tanggamus lebih mengutamakan hal tersebut sebab menyangkut kepen­ tingan masyarakat luas. Ia menerangkan pansus mulai bergerak setelah APBD 2018 disahkan. “Penyusunan APBD lebih urgen sehingga kami sepakat untuk disele­ saikan terlebih dahulu,” kata dia, Selasa (21/11).

Menurutnya, proses pe­ nyusunan APBD posisinya lebih penting karena me­ nyangkut pelaksanaan pem­ bangunan yang bersentuhan langsung dengan masyarakat barulah persoalan TKS. Dia berjanji melaksanakan amanah yang telah diserah­ kan kepada pansus. Sebab, disinyalir terjadi kesalahan dalam proses perekrutan TKS sejak awal 2017. Adapun persoalan yang akan digali pertama kali berkenaan dengan jumlah pasti TKS Tanggamus. Ber­ dasarkan informasi yang dihimpun sementara ini, jumlah total TKS selalu berubah.

Kemudian, pansus juga akan menyelidiki proses perekrutan ini berdasarkan analisis beban kerja atau tidak. “Menurut sejumlah kepala satker, ini bukan atas permintaan mereka.” Lalu ketiga, kata dia, dalam penggunaan APBD membayar honorer TKS, pansus akan mendalami persoalan ini ka­ rena terdengar kabar ada sebagian TKS baru masuk langsung menerima honor. Hajin M Umar menegas­ kan pihaknya menyoroti perekrutan TKS 2017. “Di dalam pengangkatan TKS ini ada sistem jual-beli atau tidak, sebab isu yang bere­ dar seperti itu.” (ABU/D1)

ANAK-anak Desa Sritanjung, Kecamatan Tanjungraya, Kabupaten Mesuji, membuka pameran budaya di Desa Hadimulyo, Kecamatan Way Serdang, melalui tarian sekapur sirih, Senin (20/11) malam. Kepala Desa Sritanjung Mat Kalu mengatakan pemerintah desa sangat bangga atas prestasi yang dicapai. “Ini pertama kali anak-anak kami dipercaya membuka pameran tingkat kabupaten melalui karya seni tari. Kami berharap anak Sritanjung mendapatkan perhatian lebih dari pemerintah untuk dibimbing. Karena kami percaya jika Anak Sritanjung menyimpan sejuta potensi,” kata Mat Kalu, Selasa (21/11). Apa yang telah ditampilkan anak Sritanjung itu mendapatkan apresiasi dari Bupati Khamami. “Meski masih kecil, mereka mampu memberikan yang terbaik. Inilah yang diharapkan oleh kita semua, bahwa keberanian berkarya harus ditunjukkan oleh semua anak Mesuji,” kata Khamami. (NAS/D1)

Dendi Buka Bimtek Kepala Desa BUPATI Pesawaran Dendi Ramadhona membuka bim­ bingan teknis kepala desa se-Kabupaten Pesawaran di Hotel Emersia, Bandar Lampung, Senin (20/11). Bupati mengapresiasi acara yang diselenggarakan atau dimotori Yayasan Minanga tersebut. Dia menjelaskan kegiatan bimtek yang dimotori Yayasan Minanga sangat bermanfaat bagi para aparatur desa khususnya kepala desa dan aparatur dalam pengelolaan dana desa di kabupaten berjulukkan Bumi Andan Jejama khususnya. “Bimtek ini penting, khususnya bagi kades yang belum pernah berkecimpung dalam birokrasi pasti mengalami kesulitan, maka perlu bimtek seperti ini, dalam rangka menambah pengetahuan dalam pengelolaan dana Desa dan lain sebagainya,” kata dia. Dia berharap melalui Bimtek pengelolaan keuangan desa dan tata kelola pemerintahan desa di Pesawaran bisa lebih baik. “Semoga kepala desa dan perangkat desa tidak mengalami kendala dalam laporan pertanggungjawaban dana yang dikelolanya.” (AMR/D1)

Pemkab Lamtim Bantu 37 Kelompok Peternak SEJUMLAH 37 kelompok peternak di Kabupaten Lam­ pung Timur mendapatkan bantuan ratusan ternak sapi dan kambing dari pemerin­ tah kabupaten setempat. Perinciannya, 10 kelom­ pok mendapatkan ternak kambing peranakan etawa (PE), 16 kelompok menda­ patkan ternak sapi per­ anakan ongol (PO), dan 11 kelompok mendapatkan ternak sapi brahman. Kasie Budi Daya Dinas Peri­ kanan dan Peternakan Lam­ tim Beti menjelaskan Pemkab

Lamtim pada 2017 ini me­ nyalurkan bantuan ratusan ekor hewan ternak ke kelom­ pok peternak di Lamtim. “Bantuan ternak tersebut untuk meningkatkan kese­ jahteraan anggota kelompok peternak di Lamtim. Bantuan ini dibiayai anggaran penda­ patan dan belanja daerah 2017,” kata dia, kemarin. Sementara kelompok pe­ ternak yang akan menda­ patkan bantuan adalah yang dinilai Pemkab layak dan memenuhi syarat sebagai ke­ lompok penerima bantuan

hewan ternak tersebut. Beti mengatakan setelah melalui penelitian dan veri­ fikasi, akhirnya ditetapkan sejumlah 37 kelompok ter­ nak di sejumlah kecamat­ an di Lamtim yang layak mendapatkan bantuan tersebut. Bantuan ternak tersebut, kata Beti, mulai didistri­ busikan ke masing-masing kelompok awal pekan lalu. Bahkan, untuk bantuan ter­ nak kambing seluruhnya su­ dah selesai didistribusikan. Sementara untuk bantuan

ternak sapi, baik PO mau­ pun brahman, hingga (21/11) masih terus dalam proses pendistribusian ke masingmasing kelompok penerima. “Untuk bantuan ternak kambing sudah selesai didis­ tribusikan ke 10 kelompok. Untuk bantuan ternak sapi, baik PO ataupun brahman, sampai saat ini masih terus da­ lam proses pendistribusian.” Dengan adanya bantuan ternak tersebut, ujar Beti, Pemkab berharap benar-be­ nar dikelola, dikembangkan, dan dibudidayakan dengan

baik oleh masing-masing kelompok penerima. Sebab, apa pun alasannya, bantuan ternak tersebut diberi­ kan dengan tujuan dan harap­ an meningkatkan taraf pereko­ nomian dan kesejahteraan pe­ ternak yang tergabung dalam kelompok tersebut. Apalagi kelompok ternak penerima bantuan terpilih yang dinilai dan dipercaya benar-benar mampu dan memenuhi syarat mengelola, mengembangkan, dan mem­ budidayakan, ternak bantuan yang diberikan. (JON/D1)


DAERAH

18 I rabu, 22 NOVEMber 2017

LAMPUNG POST

Polisi Tangkap Begal di Martapura POLRES Lampung Utara menangkap tersangka be­ gal sepeda motor di tem­ pat persembunyiannya di Pasar Martapura, OKU Timur, Sumatera Selatan, Senin (20/11) malam. Polisi masih mencari keberadaan sepeda motor yang sudah dijual tersangka. Tersangka Idayatuloh alias Ayat (37) merupakan warga Desa Cahayamas, Sungkai Barat, Lampung Utara. Tersangka diketa­ hui sudah menjual sepeda motor milik korban se­ harga Rp4 juta. Kasat Reskrim Polres Lampung Utara AKP Sha­ rial mengatakan tersangka telah lama menjadi bu­ ruan petugas karena kasus pembegalan sepeda mo­ tor Yamaha Vixion milik Calvin Rosadi (37), warga Desa Cahayanegeri, Abung Barat, pada 4 Agustus lalu. ”Tersangka ditangkap saat berjualan roti di Pasar In­ pres Martapura,” ujarnya, kemarin. Menurut dia, penang­ kapan dilakukan setelah

pihaknya mendapatkan informasi dari warga. Ayat membegal korban yang melintas di tengah kebun kopi di Desa Cahayane­ geri. Modus tersangka, kata dia, dengan cara me ­ masang kayu di tengah jalan. Tersangka meno­ dong korban mengguna­ kan senjata api dan lang­ sung merampas sepeda motornya. Dari hasil pemerik­ saan, tersangka mengakui sepeda motor telah dijual Rp4 juta dan uangnya ha­ bis dipergunakan untuk membiayai kebutuhan hidup. Dalam catatan kepoli­ sian, Ayat juga terlibat sejumlah kasus pencurian sebuah laptop dan tiga telepon genggam milik warga Desa Sinarharap­ an, Sungkai Barat, Lam­ pung Utara, pada 3 April lalu. Tersangka juga per­ nah mencuri burung dan sebuah senapan angin milik warga Desa Sinar­ harapan. (HAR/U1)

n LAMPUNG POST/WIDODO

JEMBATAN BARU. Jembatan baru (kanan) yang sedang memasuki tahap akhir akan berdampak positif di wilayah Pringsewu. Jembatan di Way Sekampung yang sebelumnya hanya satu unit dalam waktu dekat akan memiliki dua jembatan, sehingga kendaraan yang melintas tidak selalu antre. Lalu lintas juga akan jadi lancar bila jembatan itu sudah bisa digunakan, Selasa (21/11).

BPN akan Sertifikatkan 6.845 Bidang Lahan Warga Penyerahan berkas untuk sertifikat lahan ditunggu hingga 7 Desember 2017. ELIYAH

B

n LAMPUNG POST/ARMANSYAH

MANASIK UMRAH. Pemilik PT Alkhan Tour, Al Ahran, memberikan sambutan saat manasik umrah yang dilaksanakan PT Alkhan Tour di Masjid Kubah Intan Kalianda, Selasa (21/11). PT Alkhan Tour memberikan sedekah umrah secara gratis kepada Hipni Lubis (55), warga Desa Sukaraja, Kecamatan Palas, Lampung Selatan, yang akan diberangkatkan pada 2019 mendatang.

Karangwaringin Jadi Kampung Tanggap Bencana DESA Karangwaringin, Kecamatan Tanjungraja, Lampung Utara, diresmi­ kan sebagai daerah perde­ saan tanggap siaga ben­ cana alam, Selasa (21/11). Pemilihan desa tersebut karena tahun 2015 pernah dilanda bencana alam tanah longsor. Kepala Dinas Sosial Lampung Utara M Erwin­ syah menerangkan Desa Karangwaringin dijadikan titik awal dalam pencegah­ an bencana dengan me­ ningkatkan pembangunan di lokasi tersebut. “Kami mulai membangun sarana prasarana, sampai dengan perbaikan lingkungan di sekitar kawasan hutan lindung ini. Harapannya masyarakat makin sadar akan lingkungan serta tidak merusaknya,” kata dia. Ia menerangkan Pem­ kab juga memperbaiki infrastruktur jalan men­ jadi hotmix dan rigid be­ ton. Sebelumnya, jalan merupakan kewenangan provinsi, tapi tahun ini

telah diserahkan ke ka­ bupaten. Tokoh masyarakat, Ji­ han, mengatakan perbaik­ an jalan telah lama didam­ bakan masyarakat karena lebih dari 10 tahun belum juga diperbaiki. Warga mengapresiasi Pemkab yang sudah melakukan pe­ningkatan fasilitas pub­ lik. Bupati Lampura Agung Ilmu Mangkunegara ber­ harap dengan adanya pe­ ningkatan pembangunan, masyarakat dapat terus m e n d u k u n g p r o g ra m pemerintah. Bupati juga meminta warga untuk melakukan pengawasan terkait pengerjaan pem­ bangunan yang sedang dilakukan. “Jangan cuma min­tanya saja yang getol, tapi kalau sudah dibangun harus di­ jaga dan dipelihara. Pem­ bangunan tidak hanya difokuskan pada suatu tempat saja sehingga keadilan dapat dirasa­ kan oleh seluruh pihak,” ujarnya. (FIT/U1)

ADAN Pertanahan Nasional Lampung Barat akan melayani pembuatan sertifikat tanah melalui program pendaf­ taran tanah sistematis leng­ kap (PTSL). Program yang hampir sama dengan Prona ini diterapkan mulai 2018. Kepala Kantor Pertanah­ an Nasional Lampung Barat Joni Imron menjelaskan pelayanan pembuatan serti­ fikat tanah melalui program PTSL sama dengan program Prona pada tahun-tahun sebelumnya. Hanya nama program yang berubah. “Program PTSL di wilayah Lambar dan Pesisir Barat akan dilaksanakan pada 2018. Namun, karena sudah mendekati 2018, maka per­ siapan pengumpulan berkas telah dimulai saat ini,” kata dia, kemarin. Menurut dia, agar masyarakat dapat meng­ ikuti program ini, beberapa

hari lalu pihaknya sudah memberitahukan kepada seluruh peratin dan lurah di Lambar. Pemberitahuan untuk peratin di wilayah Pesisir Barat dilangsungkan, Selasa (21/11). Pelaksanaan PTSL ber­ dasarkan surat keputusan bersama menteri agraria dan tata tuang, menteri dalam negeri, serta menteri desa, pembangunan daerah tertinggal, dan transmig­ rasi. Jumlah tanah masyarakat di Lambar yang akan diser­ tifikatkan melalui program PTSL itu mencapai 6.845 bidang. Jumlah tersebut mengacu kepada usulan masyarakat yang tersebar di 13 kecamatan. Dengan rin­ cian Kecamatan Balikbukit 850 bidang, Kecamatan Ba­ tubrak (200), Kecamatan Belalau (449), Kecamatan Batuketulis (500), dan Keca­ matan Sekincau (550). Selain itu ada Kecama­ tan Bandarnegeri Suoh 883

bidang, Kecamatan Suoh (451), Kecamatan Lumbok­ seminung (300), Kecamatan Sukau (750), Kecamatan Way Tenong (762), Keca­ matan Sumberjaya (600), Kebuntebu (300), dan Airhi­ tam (250). BPN, kata dia, meminta ke­ pada para peratin dan lurah agar mengajak masyarakat untuk segera mengumpul­ kan berkas persyaratan melalui kelurahan. Berkas kemudian diserahkan ke­ pada BPN paling lambat 7 Desember. “Pensertifikatan ta­ nah program PTSL ada­ lah kegiatan pada 2018 mendatang, tapi proses penyampaian berkas per­ syaratannya sudah harus dilaksanakan akhir tahun ini,” kata Joni. Ia juga mengatakan jika warga tidak menyerahkan berkas persyaratan hingga 7 Desember, program pe­ layanan PTSL akan dialih­ kan ke pekon atau kelura­ han lain. (U1) eliyah@lampungpost.co.id

n DOK HUMAS LAMPURA

KAMPUNG TANGGAP SIAGA BENCANA. Bupati Lampura Agung Ilmu Mangkunegara mencanangkan kampung tanggap siaga bencana Kabupaten Lampung Utara, Selasa (21/11), di Desa Karangwaringin, Kecamatan Tanjungraja, dengan memukul gong.

Keberhasilan Penyuluh Ditentukan Nilai Tukar Petani KEMENTERIAN Pertanian me­ ngubah indikator keberhasilan penyuluh pertanian. Perubahan in­ dikator ini disebabkan hadirnya in­ ternet yang memungkinkan petani untuk belajar sendiri tanpa melalui penyuluh. Kepala Seksi Metode dan Infor­ masi Penyuluh Pertanian Dinas Pertanian Lampung Utara I Made Winata mengatakan awalnya in­ dikator keberhasilan kinerja pe­ nyuluh pertanian dinilai dari

peningkatan pengetahuan, kete­ rampilan, dan perubahan pola da­ lam cara bercocok tanam. Namun, kini indikator keberhasilan kinerja penyuluh merujuk pada Kemen­ terian Pertanian dilihat dari nilai tukar petani. “Mulai 2018, indikator keber­ hasilan penyuluh dinilai dari naik tidaknya nilai tukar petani,” kata dia saat ditemui di ruang kerjanya, Selasa (21/11). Menurut dia, nilai tukar petani

di h i t u n g be r da s a r k a n i n de k s harga yang diterima petani dibagi dengan indeks harga yang diba­ yar petani. Atau, modal dibagi pendapatan hasil jual produk pertanian. Perhitungan nilai tukar yang diterima selama setahun, kata dia, akan dibandingkan dengan total nilai tukar pada tahun berikutnya. Bila ada peningkatan selama dua ta­ hun, artinya ada penambahan nilai. “Perhitungan nilai tukar petani

dapat dilihat pada kinerja petani terhitung selama dua tahun,” kata Made. Ia menjelaskan perubahan in­ dikator keberhasilan penyuluh di Kementan karena tersebarnya beragam informasi tentang budi­ daya pertanian melalui internet sehingga dapat diakses oleh semua orang, termasuk petani. Petani dapat langsung belajar melalui internet tanpa mesti melalui pe­ nyuluh. (YUD/U1)

Provinsi Nilai Lomba Kesrak di Pekon Balaikencana TIM Penggerak Pro­ gram Kesejahteraan Ke­ luarga Provinsi Lampung melakukan penilaian lom­ ba kesatuan gerak (kes­ rak) PKK-KB-Kesehatan di Pekon Balaikencana, Kecamatan Krui Sela­ tan, Pesisir Barat, Selasa (21/11). Tim diketuai dr Lusi Damayanti mewakili Ketua TP PKK Lampung Yustin Ficardo. Ketua TP-PKK Kabu­ paten Pesisir Barat Septi Istiqlal menjelaskan pe­ nilaian lomba kesrak ada­ lah untuk meningkatkan cakupan pelayanan yang adil dan berkualitas dalam program pemberdayaan kesejahteraan keluarga berencana dan kesehatan. Sasaran tidak langsung dari kegiatan ini adalah rumah tangga, pasangan usia subur, para pengelola, para petugas KB, petugas kesehatan, dan kader. Ia menjelaskan indika­ tor penilai meliputi pe­

manfaatan lahan peka­ rangan, penguatan da­ sawisma, kesehatan ling­ kungan, pemberdayaan masyarakat di kelompokkelompok kegiatan, seper­ ti bina keluarga remaja, bina keluarga lansia, bina keluarga balita, dan usaha peningkatan pendapatan keluarga (UP2K). Bupati Pesisir Barat Agus Istiqlal mengatakan pelak­ sanaan program-prog­ ram dan kegiatan telah dilakukan masyarakat di Pekon Balaikencana yang dimotori tim penggerak PKK, Dinas Pemberdayaan Perempuan, dan Dinas Kesehatan. “Tentu saja ajang pe­ nilaian lomba akan me­ ningkatkan motivasi ja­ jaran pemerintah dan masyarakat untuk lebih bersemangat dan lebih giat dalam mengintegrasi­ kan pemikiran dan ke­ giatan pada lembaga PKK,” ujarnya. (CK10/U1)

Lambar Ditargetkan Keluar dari Daerah Tertinggal LAMPUNG Barat ditarget­ kan keluar dari daerah tertinggal pada 2018. Salah satu yang harus disiapkan adalah program mitigasi bencana karena daerah ini rawan terjadinya bencana alam. Target keluar dari sta­ tus daerah tertinggal itu terungkap dalam rapat evaluasi pembangunan daerah tertinggal yang di­ hadiri Kementerian Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal, perwakilan Bappenas Mardiyah dan Kepala Bidang Sosial Bu­ daya Bappeda Lampung Fitri Anita, dan Kepala Bappeda Lampung Barat Okmal di aula Dinas Ke­ sehatan Lambar, Selasa (21/11). Okmal menjelaskan target keluar dari status ­daerah tertinggal merupa­ kan hasil pembahasan ber­ sama, antara kementerian, Bappenas, dan Pemkab Lambar. Target ini sesuai dengan rencana pemba­ ngunan jangka menengah (RPJM) nasional. “Target keluar dari status daerah tertinggal pada 2018 ini merupakan target Pemkab Lambar dan Kementerian PDT melalui RPJM,” kata Okmal. Menurut dia, target ini akan bergantung dari ha­ sil evaluasi serta penilaian yang pelaksanaannya oleh

kementerian. Evaluasi dan penetapan status daerah tertinggal hanya dilak­ sanakan 1 kali dalam 5 tahun. Ia menjelaskan ada sejumlah variabel dan indikator yang akan di­ evaluasi pada 2018 dan 2019 untuk menentukan Lambar berhasil keluar dari status daerah terting­ gal. Variabel mencakup persentase penduduk mis­ kin dan pengeluaran kon­ sumsi per kapita. Variabel yang lain ada­ lah angka harapan hidup, rata-rata lama sekolah, dan angka melek hu­ ruf. Selain itu, variabel persentase jalan utama, rumah tangga pengguna listrik, telepon, dan air bersih. Okmal menambahkan ada juga variabel kemam­ puan keuangan daerah, aksesibilitas jarak desa ke kantor kabupaten, serta persentase jarak desa ke sarana pelayanan kesehat­ an. Untuk indikator antara lain persentase gempa bumi, tanah longsor, ban­ jir, dan bencana lainnya. Untuk mencapai target keluar dari status daerah tertinggal, kata dia, Pem­ kab akan terus melakukan sinergisitas dan sinkronisa­ si program pembangunan di setiap organisasi perang­ kat daerah. (ELI/U1)


DAERAH

LAMPUNG POST

rabu, 22 november 2017

I 19

n LAMPUNG POST/YON FISOMA

RABAT BETON. Peratin Pekon Bangunnegara Ohpir Patirin menunjukkan hasil pembangunan rabat beton di Pekon Bangunnegara, Kecamatan Pesisir Selatan, Kabupaten Pesisir Barat, beberapa waktu yang lalu.

Maksimalkan Dana Desa Bumdes Terok Maju di Pekon Bangunnegara bergerak pada usaha perdagangan dan berencana menjual pupuk. YON FISOMA

P

EKON Bangunnegara, Kecamatan Pesisir Selatan, Kabupaten Pesisir Barat, definitif sejak 2016. Daerah yang sebel­ umnya masuk Pekon Way Jambu ini mendapat ang­ garan dana desa mencapai Rp1,135 miliar.­ Alokasi dana desa diman­ faatkan untuk pembangunan­ fisik dan nonfisik. P e ko n B a n g u n n e g a ra memiliki tujuh pemangku­ atau dusun; Pemangku Kerbangtinggi Satu, Ker­ bangtinggi Dua, Pagarbaru,

Pasar Senin, Sumbersari Satu, Sumbersari Dua, dan Sumberrejo. Di sebelah barat, desa ini berbatasan dengan Pekon Way Jambu, bagian timur dengan Pekon Tanjungraya, selatan dengan Samudera Hindia, dan utara dengan Pekon Marang. Peratin Pekon ­Bangunnegara Ohpir Pati­ r in ­m e ­n g a t a k a n wa r g a mem­bangun beberapa sa­ rana dan prasarana seper­ ti drainase sepanjang 607 meter, jalan rabat beton sepanjang 145 meter, dan pembuatan talut penahan

tanah (TPT) sepanjang 300 meter. Pekon seluas 13 km per­ segi ini dihuni 581 kepala keluarga atau 1.729 jiwa. Pekon juga memakai dana desa untuk alokasi nonfisik, seperti penyelenggaraan pe­ merintahan pekon, pember­ dayaan masyarakat, pembi­ naan masyarakat, dan badan usaha milik desa (Bumdes). Bumdes Terok Maju milik Pekon Bangunnegara ber­ kecimpung pada usaha per­ dagangan, seperti jual-beli padi, kelapa, damar, kopi, dan hasil bumi lainnya. “Pada 2018 nanti, Bumdes berencana menjual pupuk karena 85% warga merupa­ kan petani,” kata dia. Ia mengajak seluruh

masyarakat untuk men­ jaga dan memelihara hasil pembangunan ini. Jika hasil pembangunan bertahan lama, warga akan merasa­ kan manfaatnya. Ohpir menambahkan dana desa yang dikucurkan pemerintah telah memberi­ kan manfaat besar dalam kehidupan masyarakat. Sa­ rana prasarana yang sudah dibangun bisa meningkat­ kan roda perekonomian dan mendorong kesejahteraan­ masyarakat. Kebijakan Pemerintah Pusat sesuai Nawacita membangun In­ donesia dari pinggir akan memperkuat perekonomian dan jati bangsa. (U10) yonfisoma@lampungpost.co.id

n LAMPUNG POST/YON FISOMA

DRAINASE. Peratin Pekon Bangunnegara Ohpir Patirin menunjukkan hasil pembangunan drainase di Pekon Bangunnegara, Kecamatan Pesisir Selatan, Kabupaten Pesisir Barat, beberapa waktu yang lalu.

Berharap Bantuan Pemprov

Ohpir Patirin Peratin Pekon Bangunnegara PERATIN Pekon Bangun­ negara, Kecamatan Pesisir Selatan, Kabupaten Pesisir, Ohpir Patirin menyampai­ kan terima kasih kepada Presiden Joko Widodo dan Gubernur Lampung M Rid­ ho Ficardo. Alokasi dana

desa dari Presiden sangat membantu pembangunan yang diharapkan warga. M e n u r u t d i a , pembangunan­ di pekon tidak mudah terealisasi tanpa bantuan pemerin­ tah. Pihaknya juga ber­ harap Pekon Bangunnegara bisa menerima bantuan dana program pemerintah provinsi, Gerbang Saburai. “Mengingat masih ba­ nyak infrastruktur pekon yang harus dibangun dan membutuhkan banyak dana. Semoga ada bantuan serupa dari Gubernur Lam­ pung,” kata alumnus SMAN 1 Krui ini, kemarin.

Suami dari Enniyanti ini juga menyampaikan terima kasih kepada Bu­ pati Pesisir Barat Agus Istiqlal atas dukungan dalam pembangunan pekon. Warga berharap Pemkab bisa melakukan perbaikan jalan sepan­ jang 1,5 km di Pemangku Pasar Senin. Ia menerangkan di lokasi tersebut terdapat dua seko­ lah, SMP PGRI 1 dan SDN 1 Bangunnegara, serta men­ jadi lokasi pasar sekaligus jalan penghubung antar­ pemangku Pasar Senin dan pemangku Sumbersari Satu. (YON/D10)

Pelajar SMA Terima Rp300 Ribu Usai Membegal SEORANG pelajar SMA di Kotabumi, Lampung Utara, diduga terlibat kasus pem­ begalan sepeda motor. Tersangka (RA) diamank­ an polisi ketika berada di rumahnya di Kecamatan Kotabumi Selatan, Senin (21/11). Menurut Kasat Reskrim Polres Lampung Utara AKP Sharial, tersangka ditang­

kap karena melakukan aksi pembegalan sepeda motor terhadap Rini (17), yang juga pelajar SMA di Ko­ tabumi pada 17 Oktober lalu. Tersangka beraksi ber­ sama rekannya. “Rekan ter­ sangka telah teridentifikasi dan masih dalam penge­ jaran petugas,” ujarnya, kemarin. Ia menjelaskan penang­

Lamsel Rayakan Hari Kesehatan Nasional

n LAMPUNG POST/ARMANSYAH

BUAH NAGA. Kristiono (47), petani buah naga di Desa Margajasa, Kecamatan Sragi, Lampung Selatan, mengecek tanaman buah naga miliknya yang rusak akibat diserang penyakit, Selasa (21/11).

Petani Buah Naga Gagal Panen TANAMAN buah naga mi­ lik petani di Kecamatan Sragi, Kabupaten Lampung Selatan, diserang hama. Akibatnya, sejumlah petani terancam gagal panen. Kristiono (47), petani buah naga di Desa Marga­ jasa, mengatakan tanaman buah naga di lahan seluas 1/4 hektare terserang pe­ nyakit sejak satu tahun terakhir. Serangan hama ini membuat batang buah naga mengalami pem­ busukan dan kulit buah mengeras. “Hampir semua tana­ man buah naga di Keca­ matan Sragi rusak akibat terserang penyakit. Kami juga enggak tahu apa nama penyakitnya. Yang jelas batangnya busuk,” kata dia saat ditemui di kebunnya, Selasa (21/11).

Menurut dia, tahun ini sudah dipastikan petani mengalami gagal panen. Jika kondisi normal, luas lahan seperempat hek­ tare mampu menghasilkan 3 ton buah naga. Petani hanya bisa memanen satu atau dua buah naga per pohon yang kondisinya masih bagus. Hal senada diungkapkan Sugiyanto (51), warga Desa Mandalasari, Kecamatan Sragi. Dia mengaku sudah menyemprot dengan pes­ tisida, tapi serangan penya­ kit tidak kunjung mereda. Petani juga melakukan peremajaan pohon dengan menanam bibit baru, tapi tetap diserang penyakit. Ia menerangkan serangan­penyakit ditandai dengan munculnya bintikbintik kuning pada pohon

dan membuatnya mem­ busuk. Pada buah naga muncul bercak-bercak putih dan lama-kelamaan retak sehingga rasanya tidak manis. Kepala UPT Dinas Pe­ nyuluhan Pertanian Keca­ matan Sragi Agus Santosa mengatakan tanaman buah naga di Kecamatan Sragi mencapai 21 hektare. Dari total luas lahan, hampir 80% tanaman buah naga terserang penyakit. “Awal tahun lalu tim dari laboratorium hama penyakit Provinsi Lam­ pung datang mengecek. Ternyata serangan itu adalah bakteri. Namun, belum diketahui nama bakteri tersebut. Yang jelas ini kemungkinan karena adanya anomali cuaca,” kata dia. (SYA/U1)

GABUNGAN organisasi kesehatan di Lampung Selatan merayakan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-53, Selasa (21/11). Perayaan ini diikuti Ikat­a n Dokter Indone­ sia (IDI), Ikatan Bidan Indonesia, Persatuan Pe­ rawat Nasional Indonesia (PPNI), Ikatan Apoteker Indonesia (IAI), puskes­ mas, dan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bob Bazar, Kalianda. Kegiatan ini dimeriah­ kan rangkaian kegiatan­ dan perlombaan di halam­ an Dinas Kesehatan ­Lamsel. Ketua Panitia HKN Defi Arminanto mengatakan berbagai rangkaian kegia­ tan dan perlombaan yang dilaksanakan sejak pekan lalu dengan tujuan guna menjalin tali silaturahmi dan gerakan pola hidup sehat bagi masyarakat Lamsel. Kegiatan HKN antara lain jalan sehat dan pe­ layanan kesehatan gratis di lapangan Cipta Karya. Perlombaan yang digelar, antara lain lomba yel-yel, futsal, merangkai buah-

buahan, dan senam cuci tangan pakai sabun. Ia menjelaskan pihaknya juga akan meng­ gelar seminar tentang kesehatan yang diisi em­ pat dokter spesialis pada Kamis (30/11). Puncaknya HKN akan dilangsungkan 7 Desember disertai de­ ngan penyerahan hadiah perlombaan. Menurut dia, masyarakat yang ber­ peran aktif dalam ke­ sehatan akan diberikan penghargaan. Penyerahan hadiah dan penghargaan akan diberikan Bupati Lamsel Zainudin Hasan. Ia berharap momentum HKN ke-53 di Lampung Selatan dapat mendorong masyarakat untuk mem­ biasakan diri hidup sehat dan bersih. Warga juga tidak lagi buang air besar sembarangan. “Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) bisa terwujud dengan baik. Gabungan organi­ sasi kesehatan akan terus berupaya menyosial­ isasikan Germas kepada masyarakat Lamsel,” kata dia. (TOR/U1)

kapan dilakukan setelah pihaknya melakukan pe­ nyelidikan dan mendapat keterangan korban. Korban mengaku mengenali salah seorang dari tersangka begal. ”Tersangka remaja berusia 16 tahun,” ujarnya. Sharial menerangkan dari hasil pemeriksaan semen­ tara tersangka mengakui perbuatannya. RA menda­

pat uang sebesar Rp300 ribu dari hasil penjualan sepeda motor korban. ”Saya hanya kebagian uang Rp300 ribu dari penjualan sepeda mo­ tor hasil pembegalan terse­ but,” kata Kasat menirukan penuturan tersangka. Tersangka menggiring korban dari belakang dan rekannya menghadang dari depan. (HAR/U1)


desa membangun

20 I rabu, 22 NOVEMBER 2017

Pekon Way Kunyir Mantapkan Infrastruktur

LAMPUNG POST

SDM dan Bumdes Juga Prioritas

Suparman Kepala Pekon Way Kunyir

n LAMPUNG POST/WIDODO

JALAN ONDERLAAG. Pekerja melakukan pembangunan jalan onderlaag di Pekon Way Kunyir, Pringsewu, yang dibangun menggunakan dana desa, beberapa waktu yang lalu.

Pemerintahan pekon juga membantu warga yang kurang mampu dan belum memiliki jamban layak. WIDODO

P

EMERINTAHAN Pekon Way Kunyir bersama masyarakat setempat melalui musyawarah desa bersepakat pengelolaan dana desa tahun ini untuk pemantapan berbagai sarana infrastruktur desa. Aparatur pekon, warga masyarakat, tokoh masyarakat, dan para pemangku kepentingan lainnya bersepakat penggunaan dana desa tahun anggaran 2017 untuk peningkatan kualitas jalan desa. Hal itu dilakukan antara lain dengan melakukan pelebaran badan jalan di Dusun V. Lalu, peningkatan jalan onderlaag sepanjang 1.000 meter X lebar 2,5 meter yang berada di Dusun III. Selain itu ada juga pembangunan drainase panjang 400 meter di Dusun III, pengecoran jalan beton panjang 150 meter X lebar 2 meter dan talut sepanjang 170 meter di Dusun III. Kakon Way Kunyir Suparman menjelas-

kan pelebaran badan jalan sangat dibutuhkan warga selain menghubungkan ke beberapa dusun jalan itu juga merupakan akses warga untuk menuju perkebunan. Dulu jalan tersebut setapak yang hanya dilalui kendaraan roda dua. Kondisi ini menyulitkan warga saat panen tiba. Warga harus mondar-mandir membawa hasil panen cukup berat. “Setelah jalan itu diperlebar, ken­ daraan roda empat bisa langsung menuju ke perkebunan untuk mengambil hasil panen warga dan membawanya keluar desa untuk dipasarkan.” Dia menjelaskan pelebaran dan pembangunan jalan onderlaag juga menjadi prioritas untuk mendukung aktivitas warga. Apalagi jalan tersebut menjadi jalan penghubung ke beberapa dusun. Tidak hanya peningkatan infrastruktur, Suparman membantu warga yang kurang mampu dan belum memiliki jamban layak dengan memberi bantuan kepada 60 kepala keluarga. “Bantuan itu diantaranya semen dua sak, bowel jongkok, pipa 4 meter, dan besi. Saya ingin warga memiliki jamban yang layak agar mereka terhindar dari penyakit,” kata dia. Tidak hanya itu, Suparman pun tidak mau tertinggal dari pekon-pekon lain

n LAMPUNG POST/WIDODO

GEDUNG PAUD. Pekerja melakukan pembangunan gedung PAUD di Pekon Way Kunyir, Pringsewu, yang dibangun menggunakan dana desa, beberapa waktu yang lalu. yang sudah memiliki akses internet. Dana desa pun dialokasikan pemasangan internet di kantor desanya. “Sekarang sudah zaman internet sudah bisa akses Informasi seputar Indonesia bahkan dunia melalui internet jadi saya tidak mau ketinggalan informasi,” ujarnya. Suparman menambahkan internet desa ini juga dapat diakses warga yang ingin belajar melalui internet. Selagi hal ini digunakan untuk yang positif oleh warga, ia akan dukung. Pekon Way Kunyir, Kecamatan Page-

laran Utara, Kabupaten Pringsewu, berdiri pada 2010. Pekon Way Kunyir merupakan pemekaran dari Pekon Neg­ lasari, pekon ini memiliki jumlah penduduk sebanyak 897 jiwa dari 263 KK. Pekon Way Kunir memiliki luas wilayah 700 hektare terbagi menjadi empat dusun. Pekon ini memiliki kultur geografis meliputi persawahan, perkebunan, dan permukiman, mayoritas penduduknya berprofesi sebagai petani dan buruh tani. (D1) widodo@lampungpost.co.id

KEPALA Pekon Way Kunyir Suparman mempunyai tanggung jawab penuh terkait sumber daya manusia (SDM) di pekonnya. Dengan mi­ nimnya SDM di pekonnya, Suparman tergerak meningkatkan SDM yang ada, khususnya bagi aparatur pekon. Secara umum SDM di Way Kunyir memang menurutnya masih sangat minim sehingga Suparman tergerak membangun lembaga pendidikan. Adapun lembaga pendidikan yang telah dibangun di pekonnya yakni lembaga pendidikan usia dini (PAUD). Saat ini pemerintah pekon telah membangun gedung PAUD karena lembaga tersebut dinilai penting. Menurutnya, pendidikan yang di­ selenggarakan sejak usia dini diharapkan bisa membentuk karakter anak serta membangun kepribadian anak. Selain itu, Suparman juga berupaya memaksimalkan alokasi dana desa yang dikucurkan Pemerintah Pusat selain untuk pembangunan fisik, juga untuk pembangunan perekonomian warga. Hal ini ia lakukan dengan membentuk badan usaha milik desa (Bumdes). Kepala Pekon Way Kunyir Suparman berkeinginan untuk membentuk Bumdes yang bergerak di bidang pariwisata. Ia mengatakan rencananya unit usaha tersebut akan dikelola para pemuda setempat yang tergabung dalam Karang Taruna Pekon Way Kunyir. Dia menjelaskan rencana pengembangan pariwisata sebagai usaha BUMDes karena di pekonnya ini memiliki banyak curug-curup dan selama ini ramai dikunjungi wisatawan saat akhir pekan. Bahkan, kata dia, sering diadakan kegiatan di curug itu. “Seperti acara mahasiswa dan organisasi lainnya. Arif salah satu wisatawan lokal yang sering berkunjung di curug tujuh menerangkan, curup itu sangat asri, airnya jernih dari atas bukit kita bisa melihat pemandang­an yang indah,” ujarnya. (WID/D1)

GELIAT Pasar unit II

Toko Virus Potlot Jual Aksesori

n LAMPUNG POST/FERDI IRWANDA

TOKO VIRUS POTLOT. Toko Virus Potlot, yang berlokasi di Kompleks Pasar Unit II, Banjaragung, Tulangbawang, menyediakan aksesori dan kaus, Selasa (21/11).

TO KO V i r u s P o t l o t , yang berlokasi di Kompleks Pasar Unit II, Banjaragung, Tulangbawang, menyediakan aksesori dan baju kaus. Supardi Bonyok (30), pemilik toko, mengatakan aksesori, dan baju kaus yang tersedia di tokonya, kebanyakan bermotif grup band papan atas Indonesia, seperti Slank, Iwan Fals (OI), SID, Kotak, Regge, Endang Soekamti, dan lainnya. “Di sini kami jual pernak-pernik band papan

atas, Bang,” kata Bonyok ditemui Lampung Post, Selasa (21/11). Ia menuturkan kebanyakan pelanggannya berasal dari fan band tersebut karena ingin mengoleksi berbagai pernak-pernik band kesayangannya. “Untuk aksesori, kami sedia gelang, gantungan kunci, sti­ ker, bordiran, kalung, topi, kaus, dan lainnya. Soal harga cukup terjangkau, selain itu masih bisa dinego,” kata dia. (CK12/D1)

Toko Vadhia Fashion Sedia Pakaian Terkini TOKO Vadhia Fashion, yang berlokasi di Kompleks Pasar Unit II, Banjaragung, Tulangbawang, menyediakan pakaian wanita jenis terbaru. Alda Neli (40), pemilik toko, mengatakan tokonya saat ini menyediakan jenis pakaian perempuan terkini, yakni model tunik-tunik, yang terbuat dari bahan katun, balotelli, kaus, dan jersey. “Baju model tunik-tunik dibanderol kisaran Rp120 ribu— Rp200 ribu,” kata Alda ditemui Lampung Post, Selasa (21/11). Dia mengatakan untuk barang lain yang tersedia ada baju atasan muslim, nada semimuslimin, gamis muslim, se-

limut, anduk, seprai, dalaman wanita, mukena, dan sarung jarik, dibanderol kisaran Rp50 ribu—Rp250 ribu. Untuk celana tersedia jenis kulot, leajing, jins, dan katun dibanderol kisaran Rp80 ribu— Rp120 ribu. Serta baju tidur untuk anak-anak yang dibanderol kisaran Rp80 ribu—Rp100 ribu tersedia berbagai motif karakter tokoh kartun yang digemari anak-anak. “Kualitas barang dijamin nyaman dipakai karena kami memilih bahan-bahan terbaik. Kami juga menjual baik secara eceran maupun grosiran,” ujarnya. (CK12/D1)

n LAMPUNG POST/FERDI IRWANDA

TOKO VADHIA FASHION. Toko Vadhia Fashion, yang berlokasi di Kompleks Pasar Unit II, Banjaragung, Tulangbawang, menyediakan pakaian wanita jenis terbaru, Selasa (21/11).

Toko Fe’i Acc Jajakan Aksesori Terjangkau

n LAMPUNG POST/FERDI IRWANDA

TOK FE’I ACC. Toko Fe’i Acc, yang berlokasi di Kompleks Pasar Unit II, Banjaragung, Tulangbawang, menjual berbagai aksesori dengan harga terjangkau, Selasa (21/11). TOKO Fe’i Acc yang beralamat di Kompleks Pasar Unit II, Banjaragung, Tulangbawang, menjual berbagai aksesori dengan harga terjangkau. Safe’i (35), pemilik toko, mengatakan harga aksesori di tempatnya sangat murah karena hanya dibanderol kisaran Rp5.000— RpRp80 ribu saja. Ia menuturkan untuk aksesori yang paling murah yakni gelang tasbih, tali, dan karet, anting metal, kalung tali, hanya dibanderol kisaran Rp5.000. Sementara itu, kata dia, aksesori yang dibanderol kisaran Rp25 ribu—Rp50 ribu tersedia kalung fesyen, kalung bulu, bros, gelang poka, gelang batu, dan

anting. “Barang mewah harga murah, tersedia di sini,” kata Fe’i ditemui Lampung Post, Selasa (21/11). Ia menambahkan untuk saat ini bahan aksesori yang sedang tren yakni berbahan xuping karena selain menarik bahannya awet. Di tokonya, aksesori berbahan tersebut dibanderol kisaran Rp25 ribu—Rp80 ribu, tersedia berbagai pilihan mulai dari anting, gelang kaki, dan tangan, kalung, serta cincin. “Sangat cocok dipakai sebagai aksesori ketika pesta. Alternatif pengganti emas muda karena modelnya lebih menarik,” ujarnya. (CK12/D1)


PARIWARA

INDOCOOL, AC bar u. Pasang Service, Sparepart, Tirtayasa 0721- 8013130.085101581133/ Antasari 085266133838.

AHLI GIGI RAMA DENTAL psng gigi palsu, psng kawat gigi Jl. Antasari dpn bioskop sinar & Jl. Urip Sumoharjo no.104 bdl Hub. 0812.7945122

ASPAL Sedia Aspal Shell, Esso, Pertamina Grade 60/70 isi netto 154 Kg. Jamin 100% asli dan Murah. Hati2 banyak Aspal Esso Palsu Yg Kemasannya Mirip Dengan Asli isi tidak jelas, berat hanya 130 KG. HUB 082179039000 / 08121628500 / 085377112489.

CANOPY Spesialis segala jenis Canopy, Baja Ringan, Tralis, pagar dll, murah & Garansi. Hub. 0853.7800.8111.

KEHILANGAN

BPKB BE 8580 AJ Nk: MH8BF45CA7J-125551 Ns: F496ID-141423 an. Saroni

BPKB BE 2464 BL Nk: MHBJ1C H2FFJ-026212 Ns: HR12-7336 62T an. Ferdi Togap Sidabalok

BPKB BE 8947 MN Nk: MH35D9205CJ664208 Ns: 5D91664202 an. Wildalena

BPKB BE 2529 MA Nk: MHF11UF820027134 Ns: 1RZ7 027048 an. Taufiq Kurahman

BPKB BE 9173 Q Nk: MHMU5TU2EAK036565 Ns: 4G15F69289 an. Sugiarto

BPKB & STNK BE 2910 CV, Nk. 309402.60-50055, Ns. 314948.20.384732, an. PT. Mitra Muda Reksa Mandiri

STNK BE 1241 CK Nk: MHRDD1850GJ705870 Ns:L12 B31817366 an. Fransiska

BPKB BE 3013 DP Nk:M H1JFD213DK238767 Ns: JFD2E1243149 an. Ade Mulyana BPKB BE 3356 DN Nk: MH345P003CK192569 Ns: 45P202357 an. Suratno BPKB BE 4317 SS Nk: MH33C1005BK750880 Ns: 3C1756783 an. Yusuf Ikhsan BPKB BE 4660 UG Nk: MH1KC3115BK137039 Ns: KC31E-1136721 an. Wartoyo BPKB BE 5069 VZ Nk: MHIUABC12YK003541 Ns: UABCE-1003535 an. Bapeda Tanggamus

BPKB BE 61 RY Nk: MHFXS4267C2534071 Ns: 2KDS013309 an. Aini Khodriyana

BPKB BE 6891 MP Nk: MH33C1Z05CK25901 Ns: 3C11025146 an. Agung Desiwiyoga

BPKB BE 1743 AA Nk: SJ410039157 Ns: F10S-ID-140815 an. Rizky Bungsu Kurniawan

BPKB BE 7209 ML Nk: MH1JB9128BK698250 NS: JB91E-2689236 an. Sulistio

B P K B B E 1 9 7 5 AT N k : C85ASN-000364 Ns: 4G93C460364 an. M. Fuad Rinaldy

BPKB BE 8440 MN Nk: MH31KP001CK023202 Ns: 1KP022626 an. Akhmad Mawardi

BANCAR 0812.7960.7819 PIN 2B1414BE

IKLAN

BPKB BE 2246 CA Nk: MHKG2CJ2J8K017560 Ns: DBB0067 an. Indra Gunawan

STNK BE 2097 NO, Nk. MH1JF Z115HK626653, Ns. JFZ1E-1 639003, an. Musyarohfah STNK BE 2183 NC, Noka. 174647, Ns. F10A-663573, an. Karti Kosasih STNK BE 3271 N, Nk. MH1J F6119BK186264, Ns. JF61E1184698, an. A. Johari Ustadzan STNK BE 3285 PR, Nk. MH1 JFM219EK465558, Ns. JFM2E1475876, an. Yuli Ariyanti STNK BE 3553 NT, Nk. MH1JF5111CK428563, Ns. JF61E-1423060, an. Ibrahim STNK BE 3662 NI, Nk. MKVB 4BMBXBJ002332, Ns. VMVX3 L3H000332, an. Muhamad Ali STNK BE 3948 NY, Nk. MH8BE4DUADJ-325834, Ns. E470ID-357875, an. Isak STNK BE 4034 DX Nk: MH33C1205CK053672 Ns: 3C1-1053629 an. S. Panjaitan STNK BE 4094 PH, Nk. MH1KC4119DK139403, Ns. KC41E-1139445, an. Romaudin

STNK BE 4374 PZ, Nk. MH1J FZ117GK029230, Ns. JFZ1E1019478, an. Tuti Alawiyah STNK BE 4550 NJ, Nk. MH1JB9124BJ854946, Ns. JB91E-2846947, an. Mukit STNK BE 5997 PZ, Nk. MH1JFU113GK691020, Ns. JFU1E1688908, Sitialianah STNK BE 6961 EX, Nk. MH1J B91178K505280, Ns. JB91E1504656, an.Iwan Suherman STNK BE 7778 PQ, Nk. MH1JF5114AK316931, Ns. JF51E1320290, an. Mega Saputu STNK BE 7898 OK Nk: MH1JFP125GK519193 Ns: JFPIE-2528699 an. Sofrida Wati STNK BE 8427 FR Nk: MH1JF5139CK067501 Ns: JF51E3036948 an. Idham

MUKENA

PRIVAT

CR. Colection. Big Sale 20% s.d 30% macam2 mukena,gamis,baju t i d u r, d a s t e r, b l o u s e , k i l o t dll,Perum Bukit Bilabong Jaya Blok Ci No. 1-2 tlp. 08127217 7449,08230734400,08127805 9125 pin 5c53715c

PENGINAPAN P O N D O K PA L A PA . H a r g a mulai dari Rp 95.000/hari, di Pusat Kota, Fas: AC, TV, Kmr Pribai, Breakfast, Parkir Luas, Jl.P.E.M.Moer 7623158. 7188333, 087899764477, 085380151888.

PENGOBATAN Anda telat bulan ? Solusi cpt & tepat u/ melancarkan haid scra teratur dlm jangka 3 jam dijamin lancar 100% garansi tnp efek samping 0823.3379.4444/ 0823.3397.6999

S M A R T P R I V AT M e l a y a n i privat semua mata pelajaran dan calisting untuk jenjang TK, SD,SMP,SMA/K dan Umum, hub 085377041533/ 0895332650775

MOBIL PENGANTIN ELEGANT,NYAMAN, ABADIKAN MOMEN ISTIMEWA ANDA DGN MENGGUNAKAN MBL PENGANTIN KAMI:CAMRY, M E R C Y, A L P H A R D . HUBUNGI: 081369695051, WA/08117295051

MOBIL DISEWAKAN EXCECUTIVE CLASS RENTAL MBL(RESMI),AVANZA,INNOVA REBORN, FORTUNER, PAJERO, CAMRY,ALPHARD,DOUBEL CABIN,ELF, HIACE, BUS PARIWISATA (SIAP ANTAR JEMPUT BANDARA) HUB: 081369695051 WA/08117295051

JASA SEDOT WC & MAMPET LUAR DLM KOTA, 24 JAM GARANSI. TLP 085312346767/ 082180803233 BENGKEL LAS RISTAMA ABADI, MENERIMA PESANAN PAGAR TERALIS, CANOPY, KAKI TOWER, RANGKA BAJA RINGAN. TLP.0812792413875

SALON SALON BANANA GARDEN salon bridal dan spa. jln.mayor salim kupang raya no 140 bandar lampung. S A LO N A N I TA , S a l o n khusus Jl.pulau kimaja gg.suparman no.4 wayhalim telp:0813690597888

SALON YUMANO BEOUTY SCHOOL. Trima kursus salon kecantikan di jln perum BKP blok Z no.13 kemiling B. Lampung 085268768321 SALON ALMIRA (khusus wanita) smoothing/perawatan rambut/ paket facial, paket lu2r, makeup wisuda dll. jln. sukardi hamdani no.06 Kedaton. B. Lampung SALON PERTIWI Rias Pengantin Lengkap & Catering JL.Keramat no11, Labuhanratu B. Lampung. 081379901043 SALON ASRI, Paket wedding make up wisuda prewedding, panitia dll jl. Panglima Polim (depan depsos) B. Lampung hub: 082182700570

PANGKAS RAMBUT PANGKAS RAMBUT TIARA. Pangkas rambut dan refleksi,Jl. untung suropati familly bandar lampung hub:085279143642 PANGKAS RAMBUT ALEX. Pang­kas rambut di jalan sukardi hamdani labuhan ratu bandar lampung PANGKAS RAMBUT RATU. perorangan & kelompk Bertempat JL.purn. no 3 labuhan ratu B. lampung hub:081379219616 PANGKAS RAMBUT KOPI UJUNG, bs dipanggil pijat kesleo, leher sakit & pnggang sakit refleksi gg. kopi rajabasa hub 082306014975 PANGKAS RAMBUT ALI. Pang­ kas rambut di jl.bumi manti

PROPERTY RUMAH DIKONTRAKKAN

GUDANG DISEWAKAN

Dikontrakan rumah Pahoman, lok. Amanm 3KT, List 1300 W, PAM, sumur, garasi. Hub. 0812.7903815

Gdg disewa, Jl. CV.Kota Agung (LT/LB: 10.132/1.500), Strtgs, Hub PT BERDIKARI (Persero ),up Dian 08129830050/Hendra 0816966150

TANAH DIJUAL Di jual cepat Tanah ls 800 M2 SHM. Jl. Beruang Sukamenanti kedaton hrg 700 jt ( nego) Hub. 085268058229 . Jl.Cpt. Kbn.Sawit LS 18.640.M2 Desa Gajah Mati Kec.Natar,SHM ,Tnh LS 863.M2 SHM jl.Kelapa Warna.Kec Tjg. Senang,Rmh Jl.Sultan Haji By Pass Ls 213 M2 Hub 082183872900.

Bismillah. Dijual ruko 2 pintu 2 tingkat LB 200 m2, LT 220 m2, masih ada tanah kosong di belakang 70 m2, lokasi strategis 100 m dari Jl. Teuku Umar - Jl. Urip Sumoharjo. Hub. 0813.6937.1371

Rumah subsidi Pemerintah type 36/72 lokasi Itera dp booking fee 1 juta info surve telp 0852-0888-3000 WA 0852-1220-2200

Dijual rmh Mangkubumi residence. Blok D.12. TjK. Barat. Luas 130 mtr2, Luas bngnan 56. 2 KT, 2 KM, 1 R. tamu, 1 R. Makan + dapur. Hub: 08114407755 / 085658888111 / 081385775555

STNK BE 9108 CQ, Nk. MH1KP3BA1JEK090518, Ns. MF38302, an. Santi Prihatin

KURSUS MENJAHIT JULIANA JAYA. Topnya kursus menjahit & mode lebih dari 25 cabang, diskob 50% dapat lagi gratis mesin jahit singer tanpa diundi. B.Lampung 0721701,677, 0815.40816997

LOWONGAN

MESIN SABLON Dijual cepat Mesin Sablon plastik 2 warna + 2bh Mesin Potong 55jt 082182113388

Di cari koki,supervisor,waiter/ waiters & OB Unt. Masakan Asia& Eropa lamaran di krm ke jl. Ikan Hiu blok B no 16-17 Teluk Betung DibutUhkan segera Staff / Admin Wanita kriteria : pddk D1/D3/S1 atau min tamatan SMU,menguasai komputer,mempunyai kenda-

SALON DAN PANGKAS RAMBUT JASA

kampung baru rajabasa bandar lampung hub 081379829998 UDIN BARBER SIP. Buka 24 jam, Udin 1 pas depan UBL Pascasarjana /S2. Udin 2, di pasar tempel rajabasa smping indomaret PANGKAS RAMBUT RIZKI, Dewasa 13 Rb, Anak-anak 10 Rb, Semir+Pangkas 30 rb Jl. Ikan Hiu TBS Tlp: 082375235408 ardiansyah PANGKAS RAMBUT MAHKOTA 1, Dewasa 13 ribu, Anak-Anak 10ribu. Ruko Jl. Cik Ditiro dpn smk samudra. Kemi­ ling yanto: 081379100031 PANGKAS RAMBUT AGUS Dwsa 13rb,anak ank 10rb, semir rmbt 35 s/d 45 di jl cik dik tiro no 16 tlp. 081367326009

AJI SEMARANG, Harga 15 ribu dewasa, spesalis tato rambut dan semir Jl.yos sudarso no.191 (dpn bakso soni) tlp:081369618097 AGAM JAYA 2, Dewasa 15 ribu, ank kecil 12 ribu, semir+pangkas 50rb Jl.yos sudarso (dpn bank muamalat) tlp. 081279005104

Batubara tlp 085273321218 PANGKAS RAMBUT MAHKOTA 2, Dewasa 13 ribu, Anak-Anak 10ribu. Ruko jl. Cik Ditiro dpn SD Bringin Kemiling heri:085379722708

PA N G K A S R A M B U T V A N HOUTEN, Dewasa dan anak anak 10 Rb jl bumi manti kampung baru unila B.lampung 085809451025 RIDHO BABERSHOP. dwsa 15rb, anak anak 10rb, semir+ckur 45rb Jl Raya Kepayang Bukit Kemiling Permai tlp 085273426767 BARBERSHOP ROCK STAR, Dewasa 18rb s/d 25+Cuci rmbt, ank kcl 15rb s/d 20+cuci rmbt, colouring 35rb s/d65rb Jl. Salim

Dijual KIJANG SUPER ASTRA Th’89, 5 Speed, Plat BG, harga 25 Jt nego. Hub. 0853.8460.1277

CV TANRUA GILIRAYA Pengadaan/Pengisian PEMADAM KEBAKARAN Jl. Imam Bonjol 423 B Langkapura

Hub : 0721

- 260320 0853.7877.1111 0816.411.233

Kawasaki Z125 Tahun : Februari 2017, Warna Hitam, Hub. Telp. 082179955085

Paket Special Guru SIGRA DP 11Jt XENIA DP 4Jt New AYLA DP 7Jt

TERIOS DP 5Jt

MELAYANI SEPUAS ANDA, DATA DIBANTU

ROHMAN 0812-7894-6666 Pin BB 538CAF94

www.hargadaihatsulampung.com

PROMO

GEBYAR AKHIR TAHUN

Ignis New

MAS HANDOKO 081212234272

WULING MOTORS

PU

HARGA SANGAT TERJANGKAU

Ertiga Carry Futura

DP 13 Jt-an

ANGSURAN 2,8 Jt-an

DP 12 Jt-an

ANGSURAN 2,7 Jt-an

Karimun

ARI DP

0813 6866 6649

137 - 174 JUTA

FREE JASA SERVICE

Type GS

PROSES MUDAH & CEPAT

MULAI DARI

DP 17 Jt-an

ANGSURAN 2,6 Jt-an

DP 13 Jt-an

ANGSURAN 4,5 Jt-an

JASMAN 082176800204

50.000 KM 3T ATAU

TOYOTA

25 JT NEGO

OTOMOTIF MOBIL DIJUAL

I 21

0721-783.593, 783.679 Ext.1065

PEMASANGAN

PARIWARA AC

RABU, 22 NOVEMBER 2017

400 JT NEGO

LAMPUNG POST

AHUN

NELLI

082183092000

raan sendiri, usia max 30thn, diutamakan Chinese,hanya untuk pelamar serius hub: 08117299898 Dibutuhkan Karyawan Customer Service min. SLTA, bisa Komputer (Desain Grafis). Lmr krm ke Ferdi Jaya Plaza Pos lantai dasar 0812.7968.6115.


POPULER

22 I Rabu, 22 november 2017

Arifin Putra Dapat Pengalaman Baru Dengan mengambil peran pada film komedi aksi ini, dia seakan keluar dari zona nyaman. NOVA LIDARNI

A

Arifin Putra n MI

KTOR Arifin Putra mengaku mendapat pengalaman baru dengan bermain dalam film komedi aksi 5 Cowok Jagoan. “Ini pertama kalinya, saya main dalam film baru. Ini pe­ ngalaman baru dalam karier perfilman saya,” ujar Arifin Putra di Jakarta, Senin (20/11). Melalui film komedi aksi tersebut, Ari­ fin mengaku mendapat tantangan tersendiri. Beruntung dia me­ miliki rekan yang mem­ bantunya. “Untung ada Dwi Sa­ sono, yang se­ hari-hari memang l u c u . K e ­m u d i a n Acong (Muhadkly Acho) dan tentu saja ada Nirina,” kata dia. Awalnya, ia sempat ragu mengambil peran yang ditawarkan dalam film ini. Namun, setelah membaca skenario dan berbincang dengan sutradara Anggy Umbara, pikiran Arifin Putra pun terbuka. Dia

menilai film ini sangat lucu dan berkualitas. Arifin mengatakan dengan mengambil peran di film ini, ia seakan keluar dari zona nyaman. “Saya tidak membawa penge­tahuan dari film sebelumnya. Belajar dari nol lagi. Melalui film komedi, kita bisa belajar waktu yang tepat un­ tuk melucu,” kata dia.

Melalui film komedi, kita bisa belajar waktu yang tepat untuk melucu. Dalam 5 Cowok Jagoan, Arifin Putra berperan sebagai Danu. Dia adalah seorang penipu ulung yang kocak dan berkarakter. Selain Ari­ fin Putra, pemain lain yang terlibat adalah Ario Bayu sebagai Yanto yang merupakan seorang petugas kebersihan, Dwi Sasono sebagai satpam bernama Dedy, Muhakdly Acho sebagai Lilo bertugas sebagai pembuat software dan pembajak, dan Cornelio Sunny sebagai Reva, sang mafia yang menjadi seorang instruktur meditasi. Kemudian, Nirina Zubir sebagai Debby yang merupakan penangkap penjahat lokal dan internasional, serta aktris Tika Bravani sebagai Dewi yang merupakan seorang ilmu­ wan. (ANT/R3) nova@lampungpost.co.id

LAMPUNG POST

Diana Ross Raih Lifetime Achievement Award DIANA Ross mendapat peng­ hargaan Lifetime Achieve­ ment Award pada ajang American Music Award (AMA) 2017 yang diselenggarakan di Microsoft Theater, Los Ange­ les, Minggu (19/11) malam waktu setempat atau Senin (21/11) pagi WIB. Seluruh anggota keluarga­ nya, termasuk putri kand­ ungnya, Tracee Ellis Ross, memberikan piala spesial tersebut secara langsung ke­ pada Diana Ross. “Apa yang Anda rasakan saat Anda melewati penyanyi top chart, wanita dengan ke­ cantikan yang menakjubkan, aktris menawan, pelopor dalam memecahkan rekor, megastar legendaris, su­ perstar internasional? Hei, itu adalah ibuku. Diana Ross,” ujar Evan Ross, anak lelaki Diana Ross ketika berada di atas panggung. Sebelum mendap­ atkan piala tersebut, Diana tampil mem­ bawakan lagu-lagu hitnya, termasuk Ease on Down the Road dan I’m Coming Out. Ke­ nyataannya, se­ l u r u h ko l e k s i lagu-lagu dari Diana Ross bisa membuat seluruh penonton berdiri dan menari, termasuk Jamie Foxx, Ashlee Simpson Ross, dan cucu Diana. “Orang-orang dari

usia 8—80 tahun, tahu setiap kata-kata dari lagu-lagu mi­ lik Diana dan bakat seninya menyentuh hati orang-orang setiap ras, latar belakang, dan jalan hidup,” kata Michelle Obama dalam video ucapan selamat yang telah direkam sebelumnya. “Sampai hari ini suaranya masih murni, kecantikannya tidak terbantahkan, dan ke­ piawaiannya memainkan per­ tunjukannya sangat baik.” Mantan Presiden Barack Obama menambahkan, “Ke­ tika kami mendengar Diana Ross mendapatkan lifetime achievement award, reaksi pertama kami adalah, “Me­ mang Dia belum mendapat­ kannya?” (MTVN/R4)

Diana Ross n MIz


OLAHRAGA

LAMPUNG POST

rabu, 22 november 2017

I 23

Persiapan Porprov VIII Rampung

Sebanyak 415 personel kepolisian dipersiapkan pada pembukaan Porprov, sedangkan saat penutupan akan dikerahkan 350 personel. UMAR WIRAHADIKUSUMA

K

O M I T E O l a h ra g a Nasional Indonesia (KONI) Lampung memastikan persiapan pelaksanaan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VIII/2017 telah seluruhnya rampung. Wakil Ketua I KONI Lampung Hannibal menyebutkan berbagai hal yang menjadi kebutuhan dan keperluan dalam mendukung pelaksanaan Porprov, seperti venue, daftar atlet, hingga masalah keamanan pada pembukaan dan penutupan sudah selesai seluruhnya. “Saya pastikan persiapan agenda Porprov sudah selesai. Jadi, tidak ada alasan bagi pengurus cabang olahraga untuk mempermasalahkan soalsoal teknis lagi,” kata Hannibal usai memimpin rapat pemantapan persiapan Porprov bersama seluruh pengurus cabang olahraga di Kantor KONI Lampung, Selasa (21/11). Menurut Hannibal, per­ soalan keamanan yang dibutuhkan pada pem­ bukaan dan penutupan sudah di­koordinasikan de­ ngan panitia yang mem­ bidangi hal tersebut. Ia menjelaskan mengenai

pengamanan di tempat-tempat pertandingan, nantinya minimal satu venue wajib menempatkan dua per­ sonel kepolisian. “Ini sudah disepakati teman-teman pengurus cabang olahraga semua. Jadi, enggak ada lagi persoalan,” ujarnya.

Saya pastikan persiapan agenda Porprov sudah selesai. 415 Personel Kabid Keamanan Porprov Nero Zely didampingi perwakilan Polda Lampung Kompol Jimmy Tana mengatakan pada prinsipnya kesiapan pengamanan pada pesta olahraga terakbar di Lampung tersebut sudah 100% selesai. Saat ini, pihaknya hanya tinggal menunggu waktu pelaksanaan. “Kami sudah persiapkan 415 personel pada waktu pembukaan dan 350 personel pada penutupan,” kata Jimy saat memberikan paparan terkait keamanan Porprov pada rapat, ­kemarin. Ia menambahkan pengamanan yang dilakukan

pihak kepolisian akan secara kontinu, khususnya di venue-venue atau pertandingan yang rawan terjadi perselisihan, seperti bola basket dan sepak bola. “Yang pasti, kesiapan kami sudah 100%. Dan akan kami tambah personel ketika di partai final setiap pertandingan,” ujarnya. Ketua Umum Pengprov PTMSI Lampung T Santoso sebelumnya juga telah memastikan persiapan cabang tenis meja telah seluruhnya rampung. “Lapangan sudah siap. Ada enam meja terbaru berstandar nasional. Penerangan sudah diperbaiki. Semuanya sudah selesai 100%. Bahkan, kami juga sudah menyiapkan 18 wasit yang akan memimpin pertan­ dingan pada Porprov,” kata Santoso didampingi Wakil Penanggung Jawab Porprov Cabang Tenis Meja Herlim Sunandar. Porprov VIII/2017 akan berlangsung di Bandar Lampung, 27 November—6 Desember 2017. Gubernur Lampung M Ridho Ficardo dijadwalkan membuka Porprov VIII di Stadion Sum­ pah Pemuda Way Halim, Senin (27/11). Ada 22 cabang olahraga yang akan dipertanding­kan pada event olahraga terbesar di Lampung tersebut. (YAR/R4) umar@lampungpost.co.id

Bandar Lampung Bidik Juara Umum Porprov

n DOK/HUMAS KONI BANDAR LAMPUNG

LEPAS KONTINGEN. Wali Kota Bandar Lampung Herman HN (kanan) menyerahkan pataka kepada ketua kontingen porprov pada acara pengukuhan dan penglepasan atlet di rumah dinas Wali Kota, Selasa (21/11). KONTINGEN Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VIII Bandar Lampung dikukuhkan dan dilepas Wali Kota Herman HN di rumah dinas, Selasa (21/11). Kontingen yang berkekuatan 518 atlet dan 40 pelatih plus ofisial itu siap merebut kembali gelar juara umum. Dalam sambutannya, Wali Kota berharap para atlet dapat tampil maksimal untuk bisa merealisasikan target tersebut. “Saya ingin semua atlet Bandar Lampung dapat menjaga kondisi agar nanti bisa tampil baik. Tunjukkan mental juara agar Bandar Lampung kembali meraih gelar juara umum,” kata dia. Herman meminta agar seluruh kontingen untuk mewaspadai hal-hal di luar teknis, seperti kepemimpin­ an wasit. Apalagi untuk cabang-cabang olahraga tidak

terukur, seperti ­c abang bela diri. “Saya juga mewanti-wanti agar mewaspadai faktor nonteknis. Jangan sampai kejadian kecurangan se­ perti pada porprov lalu terulang,” ujarnya. Terkait bonus, orang nomor satu di Bandar Lampung itu mengaku telah menyiapkannya. Namun, dia mengungkapkan tidak ada jaminan bagi atlet yang juara bisa menjadi ASN. “Kalau bonus kita siapkan bagi peraih emas, besarannya nanti saja. Sedangkan untuk jadi ASN, saya tidak menjanjikan karena itu sudah tidak mungkin tapi kalau untuk TKS masih bisa,” kata dia. Nada optimistis untuk merebut juara umum juga digelorakan Ketua Umum KONI Bandar Lampung Eva Dwiana. Apalagi dalam

Porprov kali ada enam cabang tambahan yang bisa menjadi andalan meraih medali. “Kami harus bisa jadi juara umum kembali. Tambahan beberapa cabor bisa menjadi andalan untuk mendulang banyak medali. Tunjukkan kalau pembinaan olahraga Bandar Lampung menjadi panutan bagi kabupaten kota se-Lampung,” ujarnya. Ketua Kontingen Porprov Bandar Lampung Badri Tamam mengungkapkan para atlet sudah siap ber­ tanding. Hal itu didasarkan pada persiapan cabor yang sudah menggelar pelatda sejak beberapa bulan lalu. “Kami sudah siap untuk kembali menjadi juara umum apalagi persiapan yang dilakukan sudah maksimal. Gelar juara umum akan kami rebut dari Lampung ­Selatan,” kata dia. (LUG/O1)

n LAMPUNG POST/UMAR WIRAHADI KUSUMA

RAPAT PORPROV. Jajaran pengurus KONI Lampung menggelar rapat pemantapan porprov bersama pengurus cabang olahraga di kantor KONI Lampung, Selasa (21/11).

Indonesia Kirim Tiga Wakil di Hong Kong Open INDONESIA mengirimkan tiga wakil ganda campuran pada Hong Kong Open Super Series 2017. Mereka adalah Praveen Jordan/Debby Susanto, Hafiz Faisal/Gloria Emanuelle Widjaja, dan Alfian Eko Prasetya/Melati Daeva Oktavianti. Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, yang merupakan ganda campuran terbaik Indonesia, juga dijadwalkan tampil dalam turnamen tersebut. Namun, keduanya terpaksa kembali ke Tanah Air usai terhempas di ajang Tiongkok Open Super Series Premier 2017 pekan lalu.

Absennya Tontowi/Liliyana di Hong Kong Open cukup disayangkan Vita Marissa selaku pelatih ganda campuran Indonesia. Pasalnya, keduanya m e r u p a k a n j u a ra b e r ­ tahan. “Sebenarnya sangat disayangkan Tontowi/Liliyana harus mundur. Tapi kami harus bisa realistis dengan keadaan Liliyana sekarang. Sudah saatnya ganda campuran Indonesia bertumpu kepada Jordan/Debby atau pemain muda lainnya,” kata Vita melalui rilis PBSI, Selasa (21/11). Menurutnya, skuat ganda campuran Indo-

nesia sudah mengalami pe­rombakan agar mampu berprestasi makin baik. Salah satunya dengan memasangkan Hafiz/Gloria yang berhasil melaju ke semifinal Grand Prix Gold beberapa waktu lalu. Sementara Jordan/Debby tampil di Hong Kong Open 2017 dengan status unggulan kedua. Mereka sebelumnya berhasil menjadi runner up ketika dikalahkan Tontowi/Liliyana pada final tahun lalu. Kini, Jordan/Debby akan langsung ditantang Mark Lamsfuss/Isabel Herttrich dari Jerman pada babak pertama.

Sedangkan Alfian/Melati dan Hafiz/Gloria harus rela memulai turnamen dari babak kualifikasi. ­L awan terdekat Alfian/ Melati adalah Tam Chun Hei/Ng Tsz Yau dari Hong Kong, sedangkan Hafiz/ Gloria akan berhadap­ an dengan wakil India, Rankireddy Satwiksairaj/ Ashwini Ponnapa. Hong Kong Open Super Series 2017 akan berlangsung di venue Hong Kong Coliseum, Kowloon, 21— 26 November. Turnamen ini memperebutkan total hadiah sebesar 400 ribu dolar AS atau sekitar Rp5,4 miliar. (MTVN/O1)

Sean Gelael Direkrut Tim Prema Racing

Boston Celtics Belum Terbendung

PEMBALAP muda Indonesia Sean Gelael mendapat kepercayaan membalap untuk tim papan atas pada tahun ketiganya berkarier pada ajang Formula 2. Sean direkrut tim Prema Racing pada balapan F2 2018. Pengumuman perekrut­ an Sean diumumkan langsung pihak Prema, lewat Team Principalnya, Rene Rosin, Senin (20/11). Sean akan mulai bekerja sama dengan tim Prema pada sesi tes resmi usai seri pamungkas Formula 2 di Abu Dhabi, akhir bulan ini. Selain menjajal mobil Prema untuk pertama kali, momen tersebut juga dijadikan ajang untuk membangun chemistry yang baik dengan tim sehingga dapat meletakkan fondasi besar untuk musim depan. “Saya bangga menyambut Sean dalam tim kami. Dengan pengalamannya, dia pasti akan menjadi sumber kunci untuk musim Formula 2 2018 karena kami perlu beradaptasi dengan mobil baru,” ujar Rene. “Saya yakin Sean akan dapat memenuhi harap­ annya dan berkontribusi pada kesuksesan yang

KEPERKASAAN Boston Celtics pada kompetisi NBA musim ini belum ter­bendung lawan-lawannya. Teranyar, Celtics meraih kemenangan ke-16 secara beruntun setelah menyudahi perlawanan Dallas Mavericks 100-102 melalui babak overtime di American Airlines Center, Selasa (21/11). Boston Celtics yang menjadi penguasa sementara klasemen wilayah Timur berkat 16 kemenangan dari 18 laga, mengalahkan Dallas Mavericks berkat torehan 47 poin, 6 assist dan 3 rebound dari Kyrie Irving. Dallas, yang sempat memimpin pada kuarter dua dan tiga, nyatanya tidak mampu mem­ bendung permainan Irving dan Jaylen Brown pada kuarter keempat. Pada laga lainnya, San Antonio Spurs meraih kemenangan ke-11 seusai menundukkan Atlanta Hawks 96-85 di AT&T Center. Spurs yang menempati posisi tiga wilayah Timur menang berkat penampil­ an LaMarcus Aldridge yang mencetak 22 poin dan 10 assist. Minnesota Timberwolves harus mengakui

lebih besar bagi tim,” kata dia. Mendapat kepercayaan bergabung dengan Prema memberikan kebanggaan besar buat Sean. Pasalnya, tim yang bermarkas di Italia itu langsung meraih sukses sejak ambil bagian pada ajang Formula 2 pada musim 2016. Pada musim perdana­ nya, Prema sukses merebut gelar juara dunia lewat pembalapnya, Pierre Gasly. Dan pada musim ini (2017), mereka sukses mempertahankan status juara lewat pembalap asal Monaco, Charles Leclerc. Prema saat ini juga masih bertengger di puncak klasemen konstruktor dan berpeluang mempertahankan gelar juara di kategori tersebut pada balapan pamungkas F2 di Abu Dhabi. “Membalap untuk tim yang sukses dan punya sejarah yang luar biasa seperti Prema adalah kesempatan langka bagi setiap pembalap. Saya tidak sabar untuk melangkah untuk melakoni tahun ketiga saya di Formula 2 dan berharap kami bisa meraih hasil yang bagus,” ujar Sean. (MTVN/O1)

keunggulan Charlotte Hornets dengan skor 102118. Hornets mengungguli Timberwolves pada ke­ seluruhan pertandingan dan puncaknya pada kuarter empat. Dwight Howard menjadi pemain paling menonjol pada laga ini dengan menyumbangkan 25 poin dan 20 rebound untuk Hornets. Di Wells Fargo Center, Philadelphia 76ers berhasil mengamankan kemenangan kesembilan pada musim ini usai menaklukkan Utah Jazz 10786. Utah Jazz yang menduduki urutan 12 wilayah Barat harus menerima hasil buruk akibat memulai laga dengan lambat dan kalah dalam empat kuarter atas 76ers. Catatan positif juga di­ dapat Cleveland Cavaliers yang meraih kemenangan ke-10 musim ini setelah menaklukkan tim peringkat tiga wilayah Timur Detroit Pistons dengan skor 116-88. Kevin Love menjadi pencetak angka terbanyak bagi Cavaliers dengan 19 poin, diikuti LeBron James dan Jae Crowder yang ­sama-sama membukukan 18 poin. (ANT/O1)

SELINTAS

Pembalap Indonesia Kuasai Etape Empat 249 Atlet Ikuti Kejurnas Panjat Tebing JAMAL Hibatulloh menjadi orang Indonesia pertama yang sukses menjadi juara pada Tour de Singkarak 2017. Pembalap KFC Cycling Team tersebut berhasil finis tercepat dalam waktu 2 jam 34 menit 3 detik pada etape keempat sejauh 106.4 km yang ditempuh dari Dermaga Danau Singkarak Solok dan finis di Ngalau Indah, Payakumbuh, Sumatera Barat, Selasa (21/11). Dengan hasil ini, Jamal tetap mempertahankan posisi sebagai pembalap Indonesia tercepat (red white jersey) dengan total catatan waktu 13:23:20. Pembalap Indonesia pesaingnya adalah Aiman Cahyadi dari Sapura Pro Cycling Team dengan selisih waktu satu menit 59 detik. Pada etape empat ini, Aiman Cahyadi finis di urutan ke­empat atau masuk rombongan besar yang berada di depan. Manajer tim, Parno, mengaku sangat bangga dengan prestasi yang diraih pembalapnya tersebut. “Akhirnya pecah telor juga. Ini adalah pencapaian yang luar biasa bagi kami. Ini tidak mudah karena persaingan sangat ketat sejak awal,” ujar Parno. (MI/O1)

SEBANYAK 249 atlet dari 29 provinsi di Indonesia turut berpartisipasi dalam pergelaran Kejuaraan Nasional Panjat Tebing XVI pada 20—25 November. Kejurnas yang berlang­ sung di venue panjat tebing, Kompleks Stadion Mandala Krida, Yogyakarta, tersebut akan mempertandingkan 21 nomor pertandingan, termasuk nomor kombinasi yang merupakan nomor wajib pada Olimpiade Tokyo 2020. Wakil Gubernur DIY KGPAA Paku Alam X mengaku sa­ ngat antusias dengan penyelenggaraan Kejurnas tersebut. Menurut Paku Alam, event nasional itu bisa menjadi alat ukur bagi pengurus daerah mengenai keberhasilan pembinaan atlet-atletnya. “Kejurnas ini bisa menjadi ajang bagi FPTI (Federasi Panjat Tebing Indonesia) untuk menyaring atlet berbakat. Untuk ­atlet DIY, pada khususnya, (kejurnas) bisa menjadi ajang untuk mengukur sampai di mana kemampuan dan posisinya,” kata dia, Selasa (21/11). (MI/O1)


24 I rabu, 22 november 2017

SEPAK BOLA Misi MU Menjaga Kesempurnaan

seLINTAS

Madrid Kembali Lirik David De Gea DAVID De Gea menjadi pembicaraan di media Spanyol. Tajuk pemberitaannya ialah ketertarikan Real Madrid kepada kiper Manchester United tersebut. Seperti dilaporkan FootballEspana , Madrid dikabarkan siap menawar kembali De Gea. Apabila informasi itu benar, rumor ini sudah terjadi untuk kesekian kalinya. Bahkan, dua tahun lalu, Madrid nyaris mendapatkan kiper nomor satu Spanyol itu. Namun, lantaran keterlambatan masalah administrasi pada detik-detik akhir bursa transfer pemain ditutup, proses transfer De Gea batal. Sebuah laporan dari El Larguero menyebutkan Madrid me­ nyiapkan dana sebesar 70 juta euro atau sekitar Rp1,1 triliun. Situasi ini kian menarik lantaran Madrid juga dikabarkan berhasrat membawa kiper Atletic Bilbao Kepa Arrizabalaga. Kiper kedua Timnas Spanyol itu dilaporkan sudah tidak memiliki kontrak dengan Bilbao. (MTVN/O1)

Peluang MU untuk kembali meraih poin penuh pada laga ini cukup terbuka. Setan Merah punya modal bagus setelah pada laga terakhir menang 4-1 atas Newcastle.

Revans Tidak hanya menginginkan poin penuh, Basel juga tentu ingin melakukan revans ANCHESTER United akan menyam­ setelah dipermalukan MU pada pertemuan bangi markas FC Basel dalam pertama. Kesempatan untuk membalas keka­ lanjutan pertandingan Grup A lahan tersebut bukan mustahil terwujud, Liga Champions di Stadion St Jakob Park, apalagi laga kali ini berlangsung di hadapan Kamis (23/11) dini hari. Pada laga ini, MU publik Jakob Park. pastinya berambisi untuk menjaga kesem­ Skuat asuhan Raphael Wicky juga punya purnaan sekaligus mengunci tiket lolos ke modal bagus jelang menjamu United. FC Basel menang telak 5-1 fase knockout. atas FC Sion pada liga Saat ini, United berada di posisi pertama de­ngan domestik. Kondisi ini bisa torehan 12 poin dari em­ semakin menambah ke­ Peluang MU untuk kembali percayaan diri para peng­ pat laga. Skuat besutan meraih poin penuh pada gawa tuan rumah. Jose Mourinho selalu meraih poin sempurna, Pelatih Basel, Raphael laga ini cukup terbuka. termasuk membungkam Wicky, diprediksi akan menggunakan skema 3-4-3 FC Basel tiga gol tanpa balas pada pertemuan pertama di Stadion untuk bisa mengimbangi lini tengah Setan Merah. Empat pemain gelandang akan diin­ Old Trafford. Peluang MU untuk kembali meraih poin struksikan untuk bisa meredam aliran bola penuh pada laga ini cukup terbuka. Terlebih, tim tamu ke jantung pertahanan Basel. Krusialnya peran di lini tengah, Raphael Setan Merah datang ke markas FC Basel de­ ngan mo­d al kepercayaan di perkirakan akan menurunkan amunisi diri tinggi setelah pada terbaik­nya. Petretta, Zuffi, Die, dan Lang laga terakhir sukses kemungkinan akan diandalkan untuk menang besar 4-1 berjibaku dengan gelandang-gelandang atas Newcastle Uni­ United. ted pada ajang Liga Sementara di barisan depan, tiga pe­ Premier Inggris. nyerang yaitu Oberlin, Ajeti, dan Steffen Mengingat pen­ akan menjadi pilihan untuk menjebol tingnya laga kontra gawang United yang kemungkinan besar FC Basel, Mourinho akan dikawal De Gea. (R4) diprediksi tidak akan mengambil iyar@lampungpost.co.id IYAR JARKASIH

M

Barcelona Banding Suarez-Pique BARCELONA akan mengajukan banding terhadap kartu kuning yang diberikan kepada bek Gerard Pique dan penyerang Luis Suarez saat menang 3-0 atas Leganes, Sabtu (18/11). Pique mendapat kartu kuning pada babak pertama karena melanggar gelandang Leganes Nordin Amrabat. Hal tersebut akan membuatnya absen pada pertandingan Barcelona pada ajang liga melawan Valencia jika kartu kuningnya tidak dicabut. Sementara Suarez yang mengemas dua gol pada laga tersebut, mendapat kartu kuning karena menghalangi kiper Ivan Cuellar pada babak kedua. “Barcelona mengajukan banding terhadap kartu kuning yang diberikan kepada Gerard Pique dan Luis Suarez saat meraih kemenangan 3-0 di markas Leganes pada Sabtu,” tulis Manajemen Barcelona melalui akun Twitter, Selasa (21/11). (ANT/O1)

risiko. Pelatih asal Portugal itu akan lang­ sung menurunkan skuat terbaiknya dalam susunan starting line up. Eks juru taktik Real Madrid itu diperkira­ kan akan menerapkan strategi 4-3-3. Trio Martial, Lukaku, dan Mkhitaryan kemung­ kinan besar akan menjadi pilihan utama di lini depan. Sementara di barisan tengah, Mourinho bisa mengandalkan Fellaini, Matic, dan Herrera. Meski lebih diunggulkan meraih kemenangan, MU tetap harus waspada. Tuan rumah pastinya bakal tampil agresif untuk tetap membuka peluang lolos ke fase knockout. Basel saat ini berada di posisi kedua dengan mengantongi enam poin.

Henrikh Mkhitaryan n AFP/OLI SCARFF

Perkiraan Pemain FC Basel (3-4-3): Vaclik; Balanta, Suchy, Aklanji; Petretta, Zuffi, Die, Lang; Oberlin, Ajeti, Steffen Manchester United (4-3-3): De Gea; Blind, Smalling, Lindelof, Darmian; Fellaini, Matic, Herrera; Martial, Lukaku, Mkhitaryan

Bali United Bidik Van der Vaart

n AFP/OSCAR DEL POZO

RAYAKAN GOL. Pemain Barcelona, Luis Suarez, melakukan selebrasi bersama Lionel Messi usai mencetak gol ke gawang Leganes, Sabtu (18/11). Pada laga tersebut, Suarez mendapat kartu kuning lantaran menghalangi kiper Leganes, Ivan Cuellar.

BALI United membuat heboh pem­ beritaan sepak bola media interna­ sional. Hal itu terjadi setelah me­ reka dilaporkan sedang membidik eks pemain Real Madrid, Rafael van der Vaart untuk menyambut Liga 1 Indonesia musim depan. Seperti dilansir espnfc.co.uk, Bali United punya jaringan kuat untuk memboyong Van der Vaart. Mereka bahkan disebutkan memanfaatkan Stefano Lilipaly yang berdarah Be­ landa untuk merayu eks penggawa Tottenham Hotspur tersebut. Lilipaly baru bergabung dengan Bali United pada putaran kedua Liga 1 Indonesia 2017. Keputusan itu di­ ambil setelah Lilipaly meninggalkan SC Cambuur yang merupakan tim divisi dua di Belanda. Lilipaly dekat dengan pemain-pemain hebat di

Belanda lantaran pernah bermain di Eredivisie (liga utama Belanda) bersama Utrecht dan bergabung dengan timnas Belanda junior. Serdadu Tridatu—julukan Bali United—sengaja menambah amunisi karena bakal ditinggal pemain asing yang juga berasal dari Belanda, yakni Nick van der Velden. Selain itu, runner up Liga 1 Indonesia 2017 itu juga dipastikan tampil pada fase kuali­ fikasi Liga Champions Asia 2018. Meski kabar perekrutan Van der Vaart membuat heboh, Presiden Bali United Pieter Tanuri belum bisa memberikan keterangan lebih lanjut tentang rumor tersebut. Ia mengaku sengaja merahasiakan informasi itu demi mengamankan peta kekuatan timnya. “Kami punya daftar para pemain luar biasa untuk menyambut

musim depan. Tapi, saya belum bisa menginformasikan apa pun karena bisa berpengaruh terhadap per­ saingan berkompetisi,” ujar Pieter seperti dikutip espnfc.co.uk. “Kendati demikian, waktu untuk mengumumkan itu bakal menarik untuk ditunggu,” kata dia. Van der Vaart, yang saat ini berusia 34 tahun, masih berstatus sebagai gelandang serang klub Denmark, FC Midtjylland. Ia bergabung pada 2016 dan baru dimainkan 15 kali dengan mencetak dua gol. Van der Vaart punya segudang prestasi dan bermain untuk klub di liga-liga top Eropa. Selain mem­ bela Spurs, ia juga pernah menjadi pemain Ajax Amsterdam, Real Madrid, dan Hamburger SV. Selain itu, Van der Vaart juga pernah menjadi kapten timnas Belanda. (MTVN/O1)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.