Lampung Post Sabtu, 4 Maret 2017

Page 1

sabtu, 04 03 2017

facebook.com/ lampungpost

NO. 14084 Tahun xlii TERBIT SEJAK 1974

ig@lampost @lampostonline @buraslampost

24 Halaman Rp3.000/eks

T ERUJI T EP ERC AYA Nilai investasi yang digelontorkan untuk pembangunan pelabuhan khusus batu bara seluas 200 ha di Sebalang. Tajuk | Hlm 2

Masuk Bursa Pilgub, Mustafa Fokus Bangun Lamteng BUPATI Lampung Tengah Mustafa mengaku masih ingin fokus membenahi kabupaten berjuluk Beguwai Jejamo Wawai itu. Rumah Demokrasi | Hlm 3

Polda Tembak Mati Dua Begal Sadis POLDA menembak mati dua begal sadis saat penggerebekan pada Kamis (2/3) dini hari. Keduanya, Minak Raden alias Erwin, warga Jabung, dan Riki, warga Melinting, Lamtim Bandar lampung | Hlm 4

Dishub Ajukan Perpanjangan Kontrak Susi Air n ANTARA/LAILY RACHEV

TOKOH LINTAS AGAMA. Presiden Joko Widodo dan Raja Salman bin Abdulaziz al-Saud berfoto bersama dengan 28 tokoh agama di sela-sela pertemuan di Jakarta, Jumat (3/3). Raja Salman mengapresiasi kerukunan antarumat beragama di Indonesia.

Laga Panas Berburu Empat Besar STADION Anfield bakal memanas, ­M inggu (5/3) dini hari. Tuan rumah Liverpool akan menjamu Arsenal dalam laga bigmatch Liga Premier Inggris. The Reds punya misi khusus di pertandingan kali ini, yaitu menggusur The Gunners dari posisi empat besar. Arsenal kini bertengger di peringkat empat dengan 50 poin dari 25 pertanding­ an, sedangkan Liverpool berada di posisi kelima dengan 49 angka dari 26 laga. Tuan rumah sebenarnya sedikit diun­ tungkan pada bentrok kali ini. Mereka punya rekor cukup bagus di Anfield kala kontra Arsenal. Dari tiga laga pertemuan sebelumnya, The Reds tidak pernah me­ nelan kekalahan, yakni meraih satu kali menang dan dua imbang. Sayangnya, keangkeran Anfield tidak diimbangi dengan kepercayaan diri para pemain Liverpool yang tengah runtuh setelah di pertandingan terakhir dipermalukan Leicester City 1-3. Bahkan, total dari lima laga terakhirnya, The Reds menelan tiga kali kekalahan.

LIVERPOOL VS ARSENAL Liga Premier Inggris beIn Sports 1 Minggu (5/3), Pukul 00.30

Rekor Pertemuan: 14 Januari 2016 14 Januari 2016 25 Agustus 2015 04 April 2015 21 Desember 2014

Arsenal 3 – 4 Liverpool Liverpool 3 – 3 Arsenal Arsenal 0 – 0 Liverpool Arsenal 4 – 1 Liverpool Liverpool 2 – 2 Arsenal

Polesan sang pelatih Jurgen Klopp sangat berperan penting guna membang­ kitkan motivasi pasukannya. Jika kembali tampil inkonsisten, hal itu akan menjadi bumerang bagi publik tuan rumah. Apala­ gi, Arsenal datang ke Anfield juga dengan misi yang sama, yakni meraih poin. The Gunners butuh tambahan angka guna mendongkrak posisinya di klasemen. Tiga poin akan membawa Tim Gudang Pelu­ru ke posisi ketiga menggeser Manchester City yang kini mengoleksi 52 angka. Arsitek Liverpool, Klopp, kemungkinan akan memasang Coutinho, Firmino, dan Mane di starting line-up guna menggedor lini pertahanan Arsenal. Ketiga pemain tersebut sejauh ini menjadi tumpuan lini depan The Reds. Sang Profesor—julukan Wenger— diperkirakan bakal menurunkan Sanchez dan Iwobi untuk membombardir tembok belakang tuan rumah yang digalang Milner dkk. Kedua penyerang tersebut akan dimanjakan dengan umpan Ozil, sedangkan Walcott yang kerap melaku­ kan akselerasi bisa ditempatkan sebagai second striker. (O2) n Iyar Jarkasih

Raja Salman Ajak Perkuat Toleransi Seluruh pihak harus aktif menjaga perdamaian karena ekstremisme merupakan musuh bersama yang mesti ditanggulangi. EKA SETIAWAN

R

AJA Arab Saudi Salman bin Abdulaziz al-Saud mengingat­ kan tokoh-tokoh agama di Indonesia untuk menjaga kerukunan dan memperkuat nilai-nilai toleransi di masyarakat. Nilai mulia kebinekaan Indonesia mampu menjaga kerukun­ an antarumat beragama, sehingga setiap warga negara memegang teguh nilai-nilai toleransi di masyarakat. Hal itu dikatakan pemimpin dari negara muslim itu saat bertemu tokohtokoh lintas agama di Hotel Raffles, Jakarta, Jumat (3/3). Turut hadir Presi­ den Joko Widodo sebagai tuan rumah dari acara itu. “Stabilitas Indonesia merupakan buah dari semangat toleransi dan hidup berdampingan di antara semua lapisan penduduk Indonesia. Kita hendaknya dapat bekerja sama untuk terus men­ jalin komunikasi dengan dialog antara umat beragama agar dapat memperkuat nilai-nilai toleransi,” ujar Raja yang juga mendapat sebutan Khadamul Kharamain atau Penjaga Dua Tanah Suci itu.

Dia juga mendorong seluruh pihak untuk aktif menjaga perdamaian. Ia menyatakan radikalisme dan eks­ tremisme merupakan musuh bersama yang mesti ditanggulangi. “Semua agama berusaha untuk menjaga hak-hak manusia dan kebahagiaan mereka. Oleh karena itu, penting untuk memerangi radikalisme dan ekstremisme yang ada,” kata Raja berusia 81 tahun itu.

Semua agama berusaha untuk menjaga hak-hak manusia dan kebahagiaan mereka. Kepada Raja Salman, Presiden mem­ perkenalkan pada tokoh lintas agama yang hadir dalam pertemuan tersebut. Menurut Jokowi, semua tokoh yang hadir merupakan representasi dari kemajemukan yang ada di Indonesia. Para tokoh agama merupakan pilar utama terciptanya harmoni kehidup­ an beragama di Tanah Air. Harmoni itu menjadi fondasi persatuan dan kesatuan Indonesia. “Yang Mulia, para pemimpin agama ini merupakan teladan umatnya dalam mengembangkan semangat

toleran­si dan sikap saling menghor­ mati, yang sangat penting dalam hubungan antarumat beragama di Indonesia,” ujarnya. Sebanyak 28 tokoh yang hadir tersebut yang mereprsentasikan enam agama di Indonesia. Tokoh Islam, Kris­ ten, Katolik, Buddha, Hindu, dan Kong­ hucu hadir dalam pertemuan itu.

Apresiasi Seluruh tokoh lintas agama meng­ apresiasi pertemuan dengan Raja Salman. Di tengah sejumlah kasus bernuansa suku, agama, ras, dan antargolongan (SARA), pernyataan Raja Salman tersebut bak oase bagi kehidupan antarumat beragama. Tokoh wanita Islam, Yenny Wahid, mengatakan Raja Salman menjadi barometer kebanyakan umat Islam di Indonesia. “Efeknya luar biasa bagi kehidupan beragama di Indonesia karena Raja Salman menjadi barome­ ter banyak umat Islam.” Ignatius Suharyo, uskup Jakarta, mengapresiasi pertemuan ini seba­ gai tonggak bersejarah kehidupan beragama di Indonesia. “Bagi kami, umat Katolik, perjumpaan ini meru­ pakan suatu peristiwa yang sangat simbolik dan bagian bagi sejarah NKRI,” ujarnya. (MI/R5) eka@lampungpost.co.id

DINAS Perhubungan (Dishub) Pesisir Barat mengusahakan perpanjangan kontrak maskapai penerbangan Susi Air dengan mengajukan surat kepada Kemenhub pada Februari 2017 Daerah | Hlm 14

Podolski Hijrah ke Liga Jepang STRIKER asal Jerman, Lukas Podolski, membuat putusan memilih bergabung dengan klub Jepang, Vissel Kobe, pada Juli 2017. Sepak Bola | Hlm 10

OASIS

Tidur Abnormal dan Berat Badan STUDI yang meng­ analisis data hampir 120 ribu peserta UK Biobank menemu­ kan tidur terlalu banyak atau ter­ lalu sedikit dapat meningkatkan ke­ mungkinan menjadi gemuk. Penelitian ini menemukan pola tidur yang abnormal meningkatkan risiko kelebihan berat badan bagi mereka yang secara genetik cen­ derung obesitas. Studi oleh Universitas Glasgow, Skotlandia, itu juga tidak menemukan hubungan yang jelas antara durasi tidur dan berat badan pada mereka dengan risiko genetik rendah obesitas. Para peneliti melihat efek tidur singkat kurang dari tujuh jam per malam dan tidur panjang (lebih dari sembilan jam), juga tidur siang hari dan sif kerja. Mereka menemukan orang dengan risiko genetik tinggi obesitas, baik tidur pendek maupun jangka waktu yang panjang, meningkatkan risiko kelebihan berat badan dibandingkan dengan orang yang tidur untuk jangka waktu yang normal yakni 7—9 jam semalam. (MI/R5)

Gubernur Ajak Unila Dorong Pemerataan SDM di Lampung GUBERNUR Lampung Muhammad Ridho Ficardo mengajak Univeristas Lampung (Unila) untuk mendorong pemerataan sumber daya manusia (SDM) pembangunan di Lampung. Salah satunya dengan menelaah penerimaan mahasiswa yang merata dari seluruh daerah di Lampung. “Saya mengucapkan terima kasih kepada pihak Unila, karena pada peneri­ maan mahasiswa baru beberapa waktu lalu sudah menerapkan dan menetap­ kan bahwa 70% lebih dari mahasiswa yang diterima berasal dari Lampung,” kata Gubernur dalam rilis yang diterima Lampung Post, Jumat (3/3). Dari statistik Pemprov, hanya tiga daerah di Lampung yang memiliki jumlah paling banyak mahasiswa di Unila. Menurut Ridho, hal itu tentunya kurang pas. “Sebab, kami menginginkan adanya sebaran yang

n LAMPUNG POST/IST

BERI TANDA TANGAN. Gubernur Lampung M Ridho Ficardo memberikan tanda tangannya kepada sejumlah mahasiswa Unila di halaman kampus itu, Jumat (3/3). merata akan sumber daya manusia andal dan nantinya merata di seluruh wilayah

Lampung,” kata Ridho dalam silaturahmi dengan pihak Rektorat Unila dan maha­

siswa FISIP setempat, kemarin. Pada kesempatan itu, Ridho juga men­ jelaskan akan mendorong peningkatan pembangunan pada sektor ekonomi krea­ tif. Hal itu untuk mengimbangi proses pembangunan di Lampung yang sudah berjalan. “Kami fokus pada pengembang­ an UKMK dengan menstimulus dari sisi ide dan kreativitas atas potensi yang ada di Lampung,” kata dia. Pada pertemuan itu, Rektor Unila Hasri­ adi Mat Akin meminta dukungan Pemerin­ tah Provinsi Lampung untuk peningkatan kapasitas ruang belajar dan infrastruktur gedung. Diharapkan, adanya peningkatan infrastruktur itu mampu mendorong meningkatkan kualitas proses belajarmengajar Unila. “Nanti banyak bekerja sama Pemprov-Unila dalam pengembang­ an berbagai sektor yang belum tergali di Lampung,” ujarnya. (R5)


POLITIK

2 I sabtu, 4 maret 2017

TAJUK

Babak Baru Pelabuhan Sebalang PEMERINTAH Pusat menghembuskan angin segar dengan janji melanjutkan pengerjaan Pelabuhan Sebalang, Lampung Selatan, awal bulan ini. Penuntasan itu mutlak mengingat dana besar sudah di­keluarkan untuk memulai proyek tersebut.

Pelabuhan Sebalang direncanakan berdiri di lahan seluas 200 hektare. Dana pembangunannya bersumber dari APBN melalui Kementerian Perhubung­ an serta Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan Kelas I Panjang sebagai pengguna anggaran. Nilai investasi untuk pembangunan pelabuhan di Sebalang sebesar Rp8,2 triliun. Pembangunan pelabuhan tersebut mulai dikerjakan pada 2013—2014. Publik Lampung pun berharap pem­ bangunan ini tuntas tepat waktu. Kenyataannya pembangunan pelabuh­ an yang digadang-gadang melayani pelayaran kapal besar itu terhenti hingga kini. Harapan masyarakat Lampung

memiliki pelabuhan pun menguap s­ eiring mangkraknya proyek tersebut. Bahkan Kejaksaan Tinggi Lampung telah menahan tiga orang yang terkait korupsi Pelabuhan Sebalang. Miris memang jika melihat fakta yang ada. Proyek yang digadang akan mendukung aktivitas pelayaran di Lampung justru disalahgunakan oleh oknum. Kini Pemerintah Pusat berjanji menuntaskan pembangunan menggunakan anggaran APBN 2017 dan menargetkan pembangunan selesai pada 2018. Pemerintah Provinsi Lampung juga telah menjanjikan kelancaran akses jalan menuju Pelabuhan Sebalang. Dengan demikian, pembangunan

LAMPUNG POST

Pelabuhan Sebalang telah memasuki babak baru. Kita berharap pembangun­ an infrastruktur vital untuk kelancaran angkutan laut itu dapat sesuai tepat waktu dan tidak lagi terhenti, dan lagilagi berujung kasus korupsi. Jika terus berlanjut, kapal-kapal berkapasitas muatan kurang lebih 60 ribu hingga 70 ribu metrik ton per kapal akan hilir mudik di Pelabuhan Sebalang. Aktivitas di pelabuhan ini tentu akan berdampak signifikan bagi pendapatan Provinsi Lampung. Pendapatan daerah dalam APBD Provinsi Lampung 2017 dipatok Rp6,033 triliun. Jumlah ini meningkat dibanding target pada perubahan APBD 2016, sebesar lebih

dari Rp5,9 triliun. Agar penerimaan daerah dapat meningkat, perolehan pendapatan tambahan mutlak diperlukan. Oleh karena itu, semua pihak harus mengawal ketat keberlanjutan pem­ bangunan Pelabuhan Sebalang, termasuk mengawal proyek melibatkan dana triliunan itu benar benar terlaksana sesuai prosedur. Noda hitam proses sebelumnya jangan sampai terulang. Dengan demikian, potensi pendapatan sebesar Rp155 miliar sektor perikanan dan kelautan dari jasa pengelolaan dermaga juga pelabuhan dapat terealisasikan. Salah satu syaratnya jangan biarkan Pelabuhan Sebalang berakhir dengan kasus korupsi. n

Pilkada 2017, Handoyo Habiskan Rp8,9 M Hasil audit LPPDK akuntan publik sudah diserahkan KPU ke tiga pasang calon. FERDI IRWANDA

P

ASANGAN petahana nomor urut 2, Hanan A Razak-Heri Wardoyo (Handoyo), menghabiskan anggaran sebesar Rp8,990 miliar lebih untuk dana kampanye Pilkada 15 Februari lalu. Sementara calon pasangan kepala daerah terpilih nomor urut 3, Winarti-Hendriwansyah (Win-Hen), hanya menghabiskan anggaran Rp3,251 miliar, dan pasang­

an independen nomor urut 1, Syarnubi-Solihah (Bisa), menghabiskan dana kampanye sebesar Rp117 juta lebih. Laporan penerimaan dan penggunaan dana kampanye (LPPDK) itu merupakan hasil audit akuntan publik rekanan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Tulangbawang. Penyerahan LPPDK berlangsung di aula Sekretariat KPU kabupaten setempat, Jumat (3/3), yang dihadiri Ketua KPU Tulangbawang Reka Punnata, Rudi Antoni, dan Feri Yanto

yang masing-masing sebagai komisioner KPU, LO pasangan calon nomor urut 1 dan 3, serta Ketua Panwaslu Tulangbawang Komi Felda. “Ketiganya telah diperiksa dan dinyatakan telah mematuhi persyaratan disajikan secara wajar dalam semua hal yang material,” ujar Ketua KPU Tulangbawang Reka Punnata. Ia menjelaskan untuk pasangan nomor urut 1 Syarnubi-Solihah diperiksa akuntan publik, Mahlizar Akbar. Kemudian nomor urut 2 Hanan A Razak-Heri Wardoyo (Handoyo) diaudit Weddie Andriyanto dan Muhaemin.

Sedangkan nomor urut 3 Winarti-Hendriwansyah diaudit oleh Achmad, Rasyd, Hisbullah, dan Jerry. Sementara itu, lanjut Reka, untuk LO dari pasangan calon nomor urut 2 tidak hadir dalam penyerahan LPPDK yang digelar KPU kemarin. “Berkasnya akan kami kirim langsung ke alamat yang bersangkutan,” kata dia. Untuk diketahui, pasang­ an Win-Hen merupakan pemenangan Pilkada Tulangbawang 15 Februari lalu dengan perolehan 93.460 suara atau 47,63%, sedangkan pasangan petahana mem-

peroleh 88.618 suara atau 45,16% dan pasangan calon independen Syarnubi-Solihah memperoleh 14.136 suara. Jumlah tersebut dari seluruh TPS yang ada di Tulangbawang, yakni 754 TPS. Winarti unggul di delapan kecamatan, yakni Banjarmargo, Gedungaji Baru, Menggala, Menggala Timur, Penawartama, Rawajitu Selatan, Rawajitu Timur, dan Rawapitu. Berdasarkan suara yang sudah masuk 100% tersebut, suara sah sebanyak 194.988 suara dan yang tidak sah 2.548 suara. (ATA/U2) ferdi@lampungpost.co.id

n LAMPUNG POST/FERDI IRWANDA

MENYERAHKAN BERKAS LPPDK. Ketua KPU Tulangbawang Reka Punnata menyerahkan berkas LPPDK kepada LO pasangan calon nomor urut 3, Winarti-Hendriwansyah (Win-Hen), di aula Sekretariat KPU setempat, Jumat (3/3).

Program Kependudukan dan KB

Jadi Prioritas

M RIDHO FICARDO

BACHTIAR BASRI Wakil Gubernur Lampung

Gubernur Lampung

G

UBERNUR Lampung M Ridho Ficardo meminta bupati dan wali kota se-Provinsi Lampung memprioritaskan program kependudukan, keluarga berencana, dan pembangunan keluarga (KKBPK) di wilayahnya masing-masing. Sebab, program KKBPK sangat penting bukan untuk mengendalikan laju pertumbuhan penduduk, melainkan juga menjadi wahana meningkatkan kualitas penduduk dan kesejahteraan keluarga sebagai implementasi pelaksanaan delapan fungsi keluarga secara baik. “Untuk itu, saya mengharapkan kesungguhan dan kerja keras para bupati dan wali kota agar menempatkan program KKBPK menjadi program prioritas guna mewujudkan masyarakat Lampung yang sehat dan sejahtera,” kata Ridho, saat memberikan sambutan yang disampaikan oleh Staf Ahli Bidang Pemerintah, Hukum, dan Politik Theresia Sormin, dalam rapat koordinasi daerah (rakorda) program KKBPK Provinsi Lampung 2017, di Hotel Emersia, Bandar Lampung, Jumat (3/3). Acara ini dihadiri Deputi Bidang Pengendalian Penduduk Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Wendy Hartanto, Direktur Bina Lini Lapangan BKKBN Humrey Apon, serta organisasi perangkat daerah pengelola program KB se-Lampung, Forkopimda, kepala dinas/instansi di lingkungan Pemprov Lampung, dan mitra kerja BKKBN.

 LAMPUNG POST/WIWIK HASTUTI

 LAMPUNG POST/WIWIK HASTUTI

Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Lampung Paulina JS menandatangani kerjasama bidang kependudukan dan KB dengan mitra kerja.

Kepala BNN Provinsi Lampung Brigadir Jenderal Polisi Sukamso menandatangani kerja sama.

PAULINA JS

WENDY HARTANTO

Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Lampung

Deputi Bidang Pengendalian Penduduk BKKBN RI

Ridho menyampaikan sebagai dasar pembangunan, pemerintah telah menyusun grand design pembangunan kependudukan (GDPK) 2011—2025

yang berisi pengendalian kuantitas penduduk, peningkatan kualitas penduduk, meningkatkan pembangunan keluarga, penataan, dan pengaturan mobilitas penduduk, serta manajemen administrasi dan data basis kependudukan. “Oleh karena itu, para bupati dan wali kota kami harapkan menyusun GDPK tersebut di wilayahnya masing-masing,” ujarnya. Gubernur mengingatkan akan pentingnya pembentukan Kampung KB. Sebagai program nasional, ia mengharapkan para bupati dan wali kota mengembangkan Kampung KB di masing-masing kecamatan. “Jika tahun lalu satu kabupaten, satu Kampung KB, tahun ini harus dikembangkan satu kecamatan, satu Kampung KB,” katanya.

Kepala Perwakilan BKKBN Lampung Paulina JS, Deputi Bidang Pengendalian Penduduk BKKBN RI Wendy Hartanto, dan Direktur Bina Lini Lapangan BKKBN RI Humrey Apon foto bersama saat pra-rakorda.

Wendy Hartanto mengaku salut dengan keberhasilan program KKBPK di Lampung. Untuk itu, ia mengharapkan dalam rakorda ini agar meningkatkan dukungan komitmen, koordinasi, integrasi, serta sinergitas antara Pemerintah Pusat, pemerintah daerah, para pemangku kepentingan, dan mitra kerja dalam penerapan kebijakan dan strategi program KKBPK di seluruh tingkatan, terutama wilayah yang capaian program KKBPK-nya belum optimal. Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Lampung Paulina JS menyampaikan rakorda ini bertujuan menyosialisasikan arah dan kebijakan program KKBPK 2017 dan pembentukan Kampung KB di 228 kecamatan, yang bersinergis

dengan program Gerakan Membangun Desa Saburai. Sekaligus untuk mengidentifikasi kendala yang dihadapi dalam pelaksanaan program KKBPK di Lampung pada 2016. Dalam rakorda yang diikuti 100 peserta ini juga dilaksanakan penandatanganan nota kerja sama bidang KB antara BKKBN Lampung, Badan Narkotika Nasional Provinsi, dan Badan Penasihat Pembinaan dan Pelestarian Perkawinan (BP4) Provinsi Lampung, mengenai bidang KB. Lalu, kerja sama bidang advokasi, pengerakan, dan informasi dengan LKBN Antara, serta bidang pengendalian penduduk dengan Persatuan Guru Republik Indonesia Lampung. (AST/M10)

 LAMPUNG POST/WIWIK HASTUTI

Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Lampung Paulina JS dan Deputi Bidang Pengendalian Penduduk BKKBN RI Wendy Hartanto foto bersama dengan mitra kerja.


LAMPUNG POST

RUMAH DEMOKRASI

sabtu, 4 maret 2017

I3

Masuk Bursa Pilgub, Mustafa Fokus Bangun Lamteng Inovasi Restorasi

Sikap politik ini menjadi jawaban bagi masyarakat yang menginginkannya maju pada Pilgub 2018. EKA SETIAWAN

n MI/ADAM DWI

KORUPSI DAN PELANGGARAN HAM. Para pembicara (dari kiri) Direktur Eksekutif dan pendiri Lingkar Madani Ray Rangkuti, Direktur Eksekutif Para Syndicate Ari Nurcahyo, budayawan Mohamad Sobary, dan pengamat etika dan komunikasi politik Benny Susetyo saat diskusi di Jakarta, Jumat (3/3).

Komisi I Tunggu Draf Anggaran Pilgub KOMISI I DPRD Lampung me­ nanti draf anggaran Pilgub 2018 usulan Komisi Pemilih­ an Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Lampung. Sejatinya, legis­ latif siap mendukung dan menyukseskan penyeleng­ garaan Pilgub Lampung. Ketua Komisi I Mirzalie menerangkan hingga Jumat (3/3) belum ada satu lem­ bar pun draf usulan anggar­ an yang diajukan KPU dan Bawaslu untuk penyeleng­ garaan Pilgub ke Pemerintah Provinsi Lampung. “Sampai hari ini (kemarin), dalam rangka pengajuan anggaran pilgub belum ada koordinasi, baik KPU mau­ pun Bawaslu. Kami minta data juga belum dikasih,” ujar politikus Golkar itu di ruang kerjanya, Jumat (3/3). Namun, lanjut Mirzalie, bukan berarti komunikasi antara pihak penyelengga­ ra dan Komisi I tidak baik. Ha­nya saja, saat ia men­ ghubungi Ketua KPU Lam­ pung Nanang Trenggono guna mena­nyakan draf usul­

an anggaran pilgub, belum diangkat karena sibuk. “Ko­ munikasi baik, cuma kami telepon ketua KPU enggak diangkat,” katanya. Sementara itu, legislatif, menurutnya, merupakan bagian dari pemerintah daerah. Pihaknya sebagai wakil rakyat yang memiliki fungsi budgeting dan controling berhak mengecek setiap indikator usulan anggaran guna mengetahui kebutuhan anggaran kedua lembaga pe­ nyelenggara pemilu itu. “Soal anggaran, indika­ tornya harus jelas. Jumlah penduduk, mata pilih, per­ sonel, dan kewilayahan. Nanti kami cek realistis atau tidak,” ujar Mirzalie. Disinggung soal kapan perkiraan waktu pemba­ hasan APBD Perubahan 2017, Mirzalie menyebut kisaran Juli hngga September. Jika Pilgub berlangsung Juni 2018, pratahapan pilgub dimulai sekitar Agustus 2017. Menu­ rutnya, rentanan waktu untuk membahas anggaran pilgub tidak terlalu jauh. (EKA/D1)

B

UPATI Lampung Te­ ngah (Lamteng) Mus­ tafa menanggapi ba­ nyaknya desakan agar dirinya maju dalam bursa Pilgub Lampung 2018. Menurutnya, masyarakat Lamteng belum menghendaki dirinya maju dalam Pilgub Lampung. Di sisi lain, Ketua DPW Partai Nas­ Dem Lampung ini me­ngaku masih ingin fokus membenahi kabupaten berjuluk Beguwai Jejamo Wawai itu. “Lampung Tengah ini baru mulai mau aman. Kampungkampungnya mau kami buat terang. Karenanya, saya tidak mau berspekulasi soal pemili­ han gubernur. Saat ini, tenaga dan pikiran saya hanya fokus untuk pem­bangunan Lam­

pung Tengah,” ujar Mustafa ketika dimintai tanggapan atas banyaknya reaksi dari netizen yang menghendaki dirinya maju dalam Pilgub Lampung. Bupati yang dikenal de­ ngan sebutan “Bupati Ronda” ini pula mengaku masih ingin berkonsentrasi melakukan pembenahan di Lamteng, k h u s u s ny a d a l a m h a l keamanan dan ekonomi. “Satu per satu saya coba benahi, seperti Gunungsugih yang menjadi ibu kota kabu­ paten, kampung-kampung­ nya sekarang sudah mulai terang. Kami coba rangkul masyarakat lewat ronda bersama, sampai melalui pendekatan yang lebih me­ nyehatkan dengan membuat senam ronda,” katanya.

Selain itu, ia juga terus mencari solusi terbaik un­ tuk para petani, khususnya singkong, dalam meng­ a t a s i a n j l o k ny a h a r g a singkong lewat berbagai

Saat ini tenaga dan pikiran saya hanya fokus untuk pembangunan Lampung Tengah. inovasi, seperti mengolah singkong menjadi beras untuk me­nyiapkan indus­ tri kecil di tingkat petani melalui produk olahan agar petani tidak terus-menerus menjual singkong dalam keadaan mentah. Mustafa juga bahkan telah menyiapkan pasar

tersendiri untuk produk olahan singkong tersebut dengan melakukan penan­ datangan nota kesepaham­ an (MoU, red) dengan se­ jumlah pihak swasta mau­ pun Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT). Keinginan Mustafa un­ tuk berkon­ sentrasi di Lampung Tengah ini juga menjadi jawaban, khususnya un­ tuk masyarakat di Lamteng yang belum ingin menghendaki Mustafa maju da­ lam Pilgub Lam­ pung. (U10)

Dr. Ir. Mustafa

eka@lampungpost.co.id

Bupati Lampung Tengah

Keseluruhan interior yang memberikan kenyamanan, serta kesan mewah dan elegan.

Suzuki New Ertiga Diesel Hybrid diluncurkan Suzuki memperkenalkan “Gear” sebagai sebuah konsep ďĂƌƵ LJĂŶŐ ŵĞŵŝůŝŬŝ ďĂŶLJĂŬ ĂƌƟ͘ “Gear” adalah tentang pilihan ƚĞƌƉĞŶƟŶŐ ĚĂůĂŵ ŚŝĚƵƉ ŬŝƚĂ͘ “Gear” adalah senjata kita, bukan hanya sebagai sebuah alat atau penampilan tapi partner untuk menaklukkan tantangan ƐĞƟĂƉ ŚĂƌŝ͕ ƐĞŬĂůŝŐƵƐ ŵĞŶƵŶũƵŬŬĂŶ ƐŝĂͲƉĂ Ěŝƌŝ ŬŝƚĂ͘ Line up ^ƵnjƵŬŝ ƌƟŐĂ ŬŝŶŝ ůĞͲ bih lengkap dengan kehadiran EĞǁ ƌƟŐĂ ŝĞƐĞů ,LJďƌŝĚ ƐĞďĂͲ gai “Gear to Elevate” ŶĚĂ͘ Sebuah L-MPV pertama di Indonesia yang menggunakan teknologi diesel hybrid sehingga tenaga mesin meningkat dan irit bahan bakar ͞WĞůƵŶĐƵƌĂŶ EĞǁ ƌƟŐĂ ŝĞƐĞů ,LJďƌŝĚ ŝŶŝ ŵĞƌƵƉĂŬĂŶ ƵƉĂya kami untuk terus memberikan inovasi kepada masyarakat Ěŝ /ŶĚŽŶĞƐŝĂ͘ dĞŬŶŽůŽŐŝ ,LJďƌŝĚ yang disematkan pada Suzuki EĞǁ ƌƟŐĂ ŝĞƐĞů ,LJďƌŝĚ ŝŶŝ merupakan yang pertama di ŬĞůĂƐŶLJĂ͘ ŝŚĂƌĂƉŬĂŶ ĚĞŶŐĂŶ peluncuran ini, masyarakat Indonesia dapat merasakan langsung teknologi terbaru dengan harga yang terjangkau,” ungŬĂƉ ^ĞƟĂǁĂŶ ^ƵƌLJĂ ƐĞůĂŬƵ ϰt DĂŶĂŐŝŶŐ ŝƌĞĐƚŽƌ Wd͘ ^/^͘ EĞǁ ƌƟŐĂ ŝĞƐĞů ,LJďƌŝĚ ŵĞŶŐŐƵŶĂŬĂŶ ŵĞƐŝŶ ŝĞƐĞů ďĞƌŬŽĚĞ ϭϯ ĚĞŶŐĂŶ ŬĂƉĂƐŝƚĂƐ ŵĞƐŝŶ ϭϯϬϬĐĐ K, ĚĂŶ Ěŝ ƚĂŵďĂŚ ĚĞŶŐĂŶ ƚĞŬŶŽůŽŐŝ ŝ^ SHVS (Smart Hybrid Vehicle by Suzuki), seperangkat sistem teknologi pada mesin New Ertiga Diesel Hybrid.

ŝƌ ĂŐ dan ,ĞĂĚůĂŵƉ ǁŝƚŚ >ĞǀĞůŝŶŐ &ĞĂƚƵƌĞ ditambah dengan PĂƌŬŝŶŐ ^ĞŶƐŽƌ ;ϰ ƟƟŬͿ dan ZĞĂƌ ĞĨŽŐŐĞƌ ;<ĂĐĂ ŶƟ <ĂďƵƚͿ͘ ĞŶŐĂŶ ƐĞŵƵĂ kelebihannya itu, mobil L-MPV ďĞƌƚĞŬŶŽůŽŐŝ ,LJbrid pertama di Indonesia yang hadir dengan piGear Shift Indicator, memberikan rekomendasi perpindahan lihan transmisi gigi terbaik saat berkendara. ŵĂŶƵĂů ;DͬdͿ ĨĞŬ LJĂŶŐ ĚŝƟŵďƵůŬĂŶ ĂĚĂͲ dan dijual hanya dengan harlah getaran mesin lebih halus ŐĂ ZƉ͘ ϮϮϮ͘ϱϬϬ͘ϬϬϬ͕Ͳ ;KŶ dŚĞ pada saat restart dan kon- ZŽĂĚ >ĂŵƉƵŶŐͿ dan rasakan sumsi BBM pun semakin irit ůĂŶŐƐƵŶŐ ŬĞůĞďŝŚĂŶ EĞǁ ƌƟŐĂ ĚŝďĂŶĚŝŶŐ ŵĞƐŝŶ ŬŽŶǀĞŶƐŝŽŶĂů͘ ŝĞƐĞů ,LJďƌŝĚ Ěŝ ƚƌŝƵŵ DĂůů Ăƌŝ ƚĞƐ ũĂůĂŶ LJĂŶŐ ĚŝůĂŬƵŬĂŶ ŽĞŵŝ <ĞĚĂƚŽŶ͕ ƚĂŶŐŐĂů ϱͲϵ Ěŝ dϮDWͲ WWd ƉĂĚĂ :ĂŶƵĂƌŝ DĂƌĞƚ ϮϬϭϳ͘ Ğůŝ EĞǁ ƌƟŐĂ ŝĞƐĞů ,LJϮϬϭϳ͕ ũƵŵůĂŚ ŬŽŶƐƵŵƐŝ D EĞǁ ƌƟŐĂ ŝĞƐĞů ,LJďƌŝĚ ŵĞŶ- ďƌŝĚ ƐĞŬĂƌĂŶŐ͕ ŐƌĂƟƐ ϭ͘ϱϬϬ > WĞƌƚĂŵŝŶĂ Ğdž ĚĂŶ ĚĂƉĂƚŬĂŶ ĐĂƉĂŝ ϮϮ͕ϲ <ŵͬ>ŝƚĞƌ͘ DŽďŝů ŝŶŝ ŵĞŵŝůŝŬŝ ĮƚƵƌ ŬĞƐĞ- ŬĞƐĞŵƉĂƚĂŶ ŵĞŵĞŶĂŶŐŬĂŶ ϯ lamatan dan keamanan terde- ŵŽƚŽƌ '^yͲZϭϱϬ ĚĂŶ ϯ ^ĂƚƌŝĂ ƉĂŶ ƐĞƉĞƌƟ ^Ͳ ͕ ƵĂů ^Z^ &ϭϱϬ͘ ; ŝĞƐĞů ŝƌĞĐƚ /ŶũĞĐƟŽŶ ^LJƐtem)͘ DĞƐŝŶ ĚŝĞƐĞů ŝŶŝ ƐĂŶŐŐƵƉ mengeluarkan tenaga hingga ϴϵ W^ ƉĂĚĂ ϰ͘ϬϬϬ ƌƉŵ ĚĂŶ ƚŽƌƐŝ ϮϬϬ Eŵ ƉĂĚĂ ϭ͘ϳϱϬ ƌƉŵ͘


KOTA

4 I sabtu, 4 maret 2017

LAMPUNG POST

Polda Tembak Mati Dua Begal Sadis Polisi menyita 1 senpi rakitan, 3 amunisi aktif, dan 1 letter T. EFFRAN KURNIAWAN

P

OLDA menembak mati dua begal sadis saat penggerebekan pada Kamis (2/3) dini hari. Keduanya, yaitu Minak Raden alias Erwin, warga Dusun V, Negarabatin, Kecamatan Jabung, dan Riki, warga Desa Tebing, Kecamatan Melinting, Lampung Timur, yang digerebek di rumahnya masing-masing.

Kedua tersangka tewas ditembus timah panas petugas karena menembaki polisi dengan senjata api rakitan. Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Lampung Kombes Heri Sumarji menjelaskan dalam penangkapan, kedua tersangka terlibat dalam kasus pembegalan yang mengakibatkan korbannya meninggal dunia. Petugas juga hendak menangkap dua tersangka lainnya, yaitu Deka dan Abas. Namun, kedua warga Jabung, Lampung Timur, itu berhasil melarikan diri. “Kedua tersangka tewas ditembus timah panas petugas karena menembaki polisi dengan senjata api rakitan. Tersangka Abas terkena tembakan di kakinya. Mereka sudah lari karena mengetahui kedatangan polisi,” kata Heri di Mapolda, Jumat (3/3). Berdasarkan catatan Polda, Minak Raden dan Riki beraksi sejak 2012 sampai

2014 di tiga lokasi, yaitu Lampung Timur, Lampung Selatan, dan Bandar Lampung, dengan total 15 tempat kejadian perkara. Dalam aksinya, tersangka tidak segan-segan melukai bahkan membunuh korbannya yang melawan menggunakan senjata api. “Tersangka ini memang DPO kami sejak November 2012—April 2014. Bahkan salah satu aksinya pernah menodong polisi dan merampas mobil di Lampung Timur dengan sopirnya meninggal du­ nia. Lalu, aksi terakhirnya adalah mencuri truk Colt Diesel,” ujarnya. Dia melanjutkan dalam penangkapan itu pihaknya menyita sejumlah barang bukti. Dari tersangka Minak polisi menemukan 1 senjata api rakitan jenis revolver, 3 amunisi aktif, 2 selongsong peluru kaliber 9 mm, 2 sepeda motor, dan 1 obeng. Dari tersangka Riki, polisi menyita 1 senpi rakitan jenis revolver, 3 amunisi aktif, 1 selongsong peluru kaliber 9 mm, 3 spion sepeda motor, dan 1 kunci letter T. “Semua barang bukti ditemukan di rumah masing-masing tersangka,” kata Heri Sementara dari lokasi penggerebekan Abas, didapati satu sepeda motor serta 2 senjata tajam jenis badik dan golok. “Waktu kami ke rumah Abas, sedang main judi. Namun mereka mengetahui kedatangan kami, sehingga langsung melarikan diri,” ujarnya.(K2) effran@lampungpost.co.id

n LAMPUNG POST/ IKHSAN DWI NUR SATRIO

BARANG BUKTI. Dirkrimum Polda Lampung Kombes Heri Sumarji menunjukkan barang bukti milik tersangka kasus pencurian dengan kekerasan berupa senjata api di Mapolda Lampung, Jumat (3/3). Tekab 308 melumpuhkan tersangka di Jabung dan Melinting, Lampung Timur.

Stadion, Pemprov Tunggu Surat Pemkot PEMPROV Lampung menanggapi keinginan Wali Kota Bandar Lampung Herman HN untuk melakukan peninjauan ulang pengambilalihan pengelolaan aset Stadion Pahoman. Namun, surat balasan dari Pemkot tidak kunjung datang. Kepala Biro Perlengkapan dan Aset Dae­ rah Pemprov Lampung Fa u ­z i a h m e n g a t a k a n pihaknya menunggu surat balasan dari Pemkot. “Ya silakan balas saja dulu surat dari kami. Artinya memperkuat SK gubernur tersebut. Di situ kan sudah disebutkan jika kami meminta koordinasi dari Kota Bandar Lampung,” ujar Fauziah, Jumat (3/3). Namun, hingga kini surat balasan dari Pemkot belum diterima lembaganya. “Kalau sudah ada surat balasan, kami mudah berkoordinasi untuk duduk bersama soal penarikan wewenang pengelolaan ini,” kata dia. Kepala BPKAD Pemkot Trisno Andreas mengaku

belum menerima surat keputusan gubernur tentang pembatalan SK pe­ ngelolaan Stadion Pahoman tersebut. “Kami bidang aset belum menerima surat asli dan disposisi atau perintahnya seperti apa,” ujar Trisno, kemarin. Menurut dia, Pemkot hanya mendapatkan fotokopian surat tersebut dari KONI Kota Bandar Lampung. “Jadi kami masih akan merapatkan

dan menunggu instruksi pimpinan,” kata dia. Mengenai pendataan aset, pihaknya masih melakukan inventarisasi aset milik Pemkot, termasuk jogging track. “Kalau lintasan kan enggak bisa dipindah. Oleh sebab itu, kami belum tahu apa­ kah diserahkan juga atau seperti apa. Bagaimana koordinasi dengan Dispora kota dan provinsi,” kata dia. (MAN/K2)

n LAMPUNG POST/IKHSAN DWI NUR SATRIO

DIAMBIL ALIH PEMPROV. Suasana Stadion Pahoman, Bandar Lampung, Jumat (3/3). Stadion tersebut kini sudah diambil alih oleh Pemprov Lampung.

Pengembang Wajib Kembalikan Uang Pedagang SMEP PT Prabu Artha Makmur (PAM) wajib memulangkan uang para pedagang Pasar SMEP yang telah disetorkan untuk pem­bangunan. Pasalnya, pengembang yang dipertahankan Pemkot Bandar Lampung untuk merenovasi pasar tradisional menjadi pasar modern itu sudah empat tahun wanprestasi, tidak juga melakukan pem­ bangunan. Hal itu ditegaskan Ke­ tua Fraksi Partai Golkar Yuhadi, saat dimintai tanggapannya terkait

sengkarut pembangunan P a s a r S M E P, d i k a n t o r DPRD Bandar Lampung, Jumat (3/3). “PT Prabu Artha Makmur wajib memulangkan uang pedagang. Saya berharap pe­ dagang bersatu melaporkan hal in i ( ke aparat penegak hukum), guna menuntut haknya,” kata Yuhadi. Meski itu bukan tugas pokok dan fungsinya di Komisi III, sebagai wakil rakyat ia merasa terpanggil untuk turut memperjuangkan nasib para

pedagang Pasar SMEP yang sudah empat tahun terkatung-katung tidak juga memperoleh kios modern yang dijanjikan. Padahal, mereka telah menyetorkan uang ke pada pengembang. “Alay (Direktur PT PAM) ada iktikad baik memulangkan itu (uang). Jangan gara-gara macet, korbannya rakyat, pedagang.” M e n u r u t d i a , F ra k s i Golkar akan mengawal polemik Pasar SMEP ini hingga pedagang me­ nerima uang mereka

kembali. Mengenai pro­ ses dan mekanismenya, Yuhadi berharap dapat duduk bersama. Namun, kalau tidak mendapat kepastian, ia mendorong para pedagang untuk melaporkannya. Wakil Wali Kota Bandar Lampung M Yusuf Kohar mengatakan Wali Kota Herman HN harus menj a l a n k a n r e ko m e n d a s i dari DPRD Bandar Lampung. “Kalau memang membela rakyat ya harus dilaksana rekomendasi itu. Sebab, DPRD sudah

melakukan kinerjanya dan fakta di lapangan memang Pasar SMEP sudah mangkrak tiga tahun lebih,” kata dia. Selain itu, perusahaan pengembang juga wajib mengembalikan uang para pedagang yang sudah masuk ke perusahaan tersebut. “Ya harus dipulangkan uang itu. Kalau tidak, berarti pengembang melanggar hukum dan pihak-pihak yang tanda tangan dalam surat kontrak harus bertanggungjawab,” ujarnya. (EKA/UIN/k1)

Pembunuhan Gadis Dilandasi Utang Piutang KASUS pembunuhan sadis terhadap Dewi Evi Aprianti (20) di indekos, Kamis (2/3), di­ sinyalir dilandasi permasalah­ an utang piutang. Hingga kini polisi belum berhasil menangkap pelaku. Kapolresta Bandar Lampung Kombes Murbani Budi Pitono menjelaskan berdasarkan hasil penyelidik­ an sementara pembunuh­ an yang diduga dilakukan kekasih korban, Deka (25), warga Kampung Way Apus, Bakauheni, Lampung Selatan, didasari atas motif utang piutang. “Kalau dari SMS, motifnya utang, masalah jual-beli ponsel, tetapi barang korban enggak ada yang dibawa. Terkait adanya motif asmara, masih kami dalami, tetapi kalau kami konfirmasi ke keluarganya memang benar mereka pacaran,” kata Murbani, Jumat (3/3).

Petugas Satuan Reserse Kriminal Polresta bersama Polsek Kedaton masih melakukan pengejaran. Berdasarkan hasil pendeteksian petugas, pelaku belum keluar Lampung. Pencarian itu diperkuat dengan penutupan jalur bagi pelaku untuk melintasi di Pelabuhan Bakauheni. “Kami sudah melakukan mapping ke keluarganya yang di Kalianda dan Panjang. Sejak Kamis itu kami sudah melakukan penutupan di Pelabuhan Bakauheni dan hasilnya belum terdeteksi ke luar Lampung. Namun, kami tidak bisa melacaknya lewat handphone karena ketinggalan di TKP,” ujarnya. Pembunuhan sadis tersebut terjadi di indekos No. 16, di Jalan Soekarno-Hatta, Gang Gama 1, Kelurahan Tanjungsenang, Bandar Lampung, Kamis (2/3), sekitar pukul 12.00. (RAN/K2)

Yonif 7 Marinir Piabung Bantu Bangun Musala BATALYON Infanteri (Yonif) 7 Marinir kembali melakukan pembinaan di desa pesisir sebagai wujud kemanunggalan TNI dengan rakyat. Program rutin Marinir ini dilakukan komandan Yonif 7 Marinir bersama anggotanya di Desa Sanggi, Pesawaran, Jumat (3/3). Keterlibatan prajurit Yonif 7 Marinir dalam pem­bangunan musala itu, menurut Danyonif 7 Marinir Letkol (Mar) Profs Dhegratmen SA MTr Hanla, agar proses pembangunannya cepat selesai sehingga dapat dimanfaatkan untuk ibadah. “Meskipun hanya sumbang­ an tenaga, upaya itu adalah bentuk dan wujud keikhlas­ an anggota Marinir dalam

membantu masyarakat,” kata dia. Selain itu, melalui pembinaan desa pesisir, diharapkan dapat memupuk se­ mangat gotong royong dan berperan aktif bersama-sama membantu membangun musala. Salah satu potensi kekuatan bangsa ini, antara lain dengan terciptanya kebersamaan antara TNI dan masyarakat. “ U p ay a m e n c i p t a k a n kemanunggalan TNI dan rakyat terus kami lakukan,” kata dia. Kepala Desa Sanggi M Maulana SP menyampaikan rasa terima kasih kepada Danyonif 7 Marinir yang berkenan membantu pembangunan musala. (RIS/K2)


LAMPUNG POST

bandar lampung

n LAMPUNG POST/M UMARUDINSYAH MOKOAGOW

SOSIALISASI AKIP. Kepala Bidang Koordinasi Pelaksanaan Kebijakan dan Evaluasi Reformasi Birokrasi, Akuntabilitas Aparatur, dan Pengawasan, Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, Agus Harsono, memberikan materi sosialisasi nilai akuntabilitas kinerja instansi pemerintah (AKIP) di Ruang Pusiban, Pemprov Lampung, Jumat (3/3).

SKPD Dituntut Tingkatkan Nilai AKIP Peningkatan skor penilaian AKIP sangat penting dalam mempercepat reformasi birokrasi. ADI SUNARYO

B

IRO Organisasi Sekre­ tariat Daerah Peme­ rintah Provinsi (Pem­ prov) Lampung mendorong peningkatan pemahaman penyusunan laporan kinerja bagi satuan kerja di pemerin­ tah provinsi maupun 15 kabu­ paten kota di bawahnya. Nilai akuntabilitas kinerja instansi pemerintah (AKIP) satuan kerja perangkat daerah (SKPD) diharapkan mendapat B. “Nilai AKIP Lampung pada 2016 di kisaran CC atau tengah. Ke depan kami mendorong SKPD di Pemprov bersama pemda kabupaten/kota untuk bersama meningkatkan nilain­ ya menjadi B,” kata Kepala Biro Organisasi Setprov Lampung, Aris Fadilah, usai sosia­lisasi laporan kinerja di Gedung Pusiban, Jumat (3/3). Nilai CC tersebut, kata Aris, diperoleh hanya tiga wilayah: Kabupaten Tanggamus, Lam­

pung Barat, dan Kota Metro. Sedangkan 12 wilayah kabu­ paten/kota yang lain masih nilai C yang menunjukkan belum maksimal dalam melakukan pelaporan kinerja pemerintah yang disampaikan kepada Kementerian Pendaya­ gunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi. “AKIP adalah indikator da­ lam mempercepat reformasi birokrasi. Salah satu indika­ tornya adalah menyusun dan menjalankan program dengan memikirkan outcome sehingga anggaran yang dikeluarkan sebanding dengan hasil yang dicapai,” ujar Aris. Pemprov sebelumnya mam­ pu meningkatkan nilai AKIP 2015 yang termasuk kategori CC menjadi B di 2016. “Ke de­ pan, kami berharap langkah ini juga diikuti pemkab/pem­ kot karena nilai AKIP provinsi, komponennya ada juga nilai AKIP dari kabupaten/kota,” katanya.

Tingkatkan SDM Kepala Bidang Koordinasi Pelaksanaan Kebijakan dan Evaluasi Reformasi Birokrasi, Akuntabilitas Aparatur, dan Pengawasan Agus Harsono mengatakan nilai yang ren­ dah dikarenakan banyak hal belum terpenuhi dalam peny­ usunan AKIP. Hal itu mencakup perenca­ naan, pengukuran, perumu­ san indikator yang kurang pas, dan laporan serta evalu­ asi sampai pencapaian. “Jadi, pencapaian ini sebagai bukti pemerintah kabupaten/kota dalam pelaksanaan kinerjanya sudah melakukan akuntabili­ tas dengan baik,” katanya. Menurut dia, upaya yang bisa dilakukan untuk mem­ perbaiki nilai AKIP yang per­ tama SDM harus ditingkatkan. “Dari materi yang ada perlu disempurnakan. Jika capaian belum optimal, beberapa fak­ tor itulah yang menyebabkan beberapa nilai AKIP-nya be­ lum optimal,” kata Agus. (K1) adi@lampungpost.co.id

Tenaga Kerja Lampung ke Arab Saudi Turun PEMERINTAH masih akan memberlakukan morato­ rium penempatan tenaga kerja Indonesia sektor in­ formal ke Arab Saudi. Ke­ bijakan tersebut berimbas TKI asal Lampung ke negara Petrodolar tersebut. Padahal sebelum morato­ rium diberlakukan, jumlah TKI asal Lampung yang mengadu nasib di Arab Saudi cukup banyak, men­ capai 45.399 orang. Namun, hingga 2016, jumlah terse­ but menurun 31.861 se­ hingga total yang berangkat

13.538 jiwa. Kepala Balai Pelayanan, Penempatan, dan Perlindung­ an Tenaga Kerja Indonesia (BP3TKI) Lampung Sri Har­ yanti, melalui Kepala Seksi Perlindungan dan Pember­ dayaan BP3TKI Waydinsyah, mengakui adanya penurunan yang signifikan tersebut. “Na­ mun, bukan hanya di Lam­ pung yang mengalami penu­ runan jumlah pekerja yang berangkat ke Timur Tengah, termasuk Arab Saudi,” ujar dia, Jumat (3/3). Dia menambahkan pada

Januari hingga Maret 2017, BP3TKI Lampung mem­ proses keberangkatan seki­ tar 2.000 tenaga kerja yang akan bekerja di luar negeri, tapi lebih banyak memproses di Jakarta melalui Badan Na­ sional Penempatan dan Per­ lindungan Tenaga Kerja In­ donesia (BNP2TKI). “Namun, kami tidak membedakan antara TKI yang prosesnya di BP3TKI Lampung dan langsung melalui BNP2TKI, semuanya tetap diurus dan difasilitasi,” ujarnya, Jumat (3/3). (PKL/K1)

SABTU, 4 maret 2017

Pedagang Keluhkan Keberadaan Food Truck

Pemprov Siapkan SDM Berdaya Saing

PEDAGANG di sepanjang Jalan Brigjen Katamso, Tanjungkarang, Bandar Lampung, mengeluhkan keberadaan food truck yang berjualan memakai sebagian badan jalan. Pa­ dahal, berdagang meng­ gunakan badan jalan atau trotoar telah jelas dilarang dalam Perda Kota Bandar Lampung. Ayu, salah seorang pemi­ lik warung makan di jalan tersebut, mengatakan pihaknya dirugikan de­ ngan adanya kios makanan menggunakan kendaraan di badan jalan tersebut. “Oto­matis kami dirugikan karena sewa ruko mahal, sampai Rp20 juta, sedang­ kan yang jualan makanan itu tidak membayar sewa ruko dan berada di badan jalan,” kata dia, Jumat (3/3). Dia mendesak Peme­ rintah Kota (Pemkot) Ban­ dar Lampung menertib­ kan karena meresahkan pedagang lainnya yang sudah tertib berdagang tidak menggunakan ba­ dan jalan. “Pemkot jangan berdiam diri harus tegas,

PEMPROV Lampung berupaya mempersiap­ kan sumber daya ma­ nusia (SDM) agar memi­ liki kompetensi dan daya saing yang kuat di pasar global serta se­ cara berkesinambungan melakukan pembinaan. Hal itu sebagai upaya penguatan kompetensi dan daya saing, sehingga berdampak pada pen­ ingkatan ke­s ejahteraan masyarakat. Sekprov Lampung Sutono menyampaikan upaya ini termuat dalam suatu frame Lampung kompeten, sebagaimana yang telah dicanangkan Gubernur Lampung M Ridho Ficardo pada 12 Oktober 2016. “Lampung kompeten dapat menjadi back bone terwujudnya reformasi birokrasi di Pemprov Lampung. Teru­ tama dari sisi peningka­

jangan tebang pilih. Me­ reka sudah tiga bulan ber­ dagang di lokasi itu, apa dasarnya?” ujarnya. Sementara itu, Deni, pemilik food truck, saat dikonfirmasi mengatakan kendaraan tersebut meru­ pakan salah satu program UMKM Pemprov Lampung. “Itu kan program UMKM provinsi, punya saudara saya, memang dia minta tolong di situ,” kata Deni. Menurut dia, lokasi berjualan tersebut telah dijalaninya 2—3 bulan, ia juga mengaku telah mendapatkan izin dari Dishub dan Pol PP Kota Bandar Lampung. Kami juga enggak permanen di situ, sudah izin sama kepala Dishub lama, Pak Kadek, dan juga Pol PP serta kepala sekuriti se­ tempat,” ujarnya. Soal pelanggaran perda yang dilakukan pihaknya yang bisa memancing pe­ dagang lain untuk ber­ jualan di badan jalan, Deni me­ngaku telah menanya­ kan dan lokasi tersebut bisa dipakai. (MAN/K1)

n LAMPUNG POST/FIRMAN LUQMANULHAKIM

DIPERMASALAHKAN. Sebuah food truck yang berada di Jalan Brigjen Katamso, Tanjungkarang, Jumat (3/3). Keberadaan mobil untuk berjualan yang memakan badan jalan dikeluhkan pedagang makanan di sekitarnya.

I5

tan kompetensi ASN da­ lam rangka meningkat­ nya kualitas pelayanan publik,” ujar Sekprov, saat menghadiri sosial­ isasi analisis kebutuhan peningkatan kompetensi o r g a n i s a s i p e ra n g k a t daerah, di aula BPSDM, Kamis (2/3). Sutono menam­ bahkan kompetensi ASN yang makin tinggi dan luas ­s erta pengem­ bangan ilmu pengeta­ huan dan ­teknologi yang k i a n ­p e s a t ­m e n u n t u t ­k e s i a p a n ­a p a r a t u r ­u ntuk ­b eradaptasi ­s erta mengaplikasikannya d a l a m ­m e l a k s a n a k a n ­t u g a s d a n f u n g s i . ­U ntuk itu, ­p endekatan ­d alam pengembangan ­kompetensi SDM ­aparatur membutuhkan ­­­berbagai program peningkatan yang ­berbasis kebutuhan aktual. (ADI/K1)


6 I sabtu, 4 maret 2017

BERITA UTAMA

LAMPUNG POST SELINTAS

Penerbangan ke Jeddah Ditambah MASKAPAI penerbangan Indonesia akan menambah penerbangan dari Jakarta ke Jeddah dan Madinah dalam dua bulan ke depan. “Ini merupakan upaya yang intensif kerja sama antara aviasi dari Indonesia dan Arab Saudi,” kata Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi usai rapat koordinasi pariwisata bersama Wakil Presiden Jusuf Kalla di kantor Wapres di Jakarta, Jumat (3/3). Budi mengatakan selama ini penerbangan dari Tanah Air ke Arab Saudi hanya 29 slot, tapi dia ke depan akan dibebaskan atau tidak terbatas (unlimited). “Paling tidak bisa 40 flight satu minggu,” ujar Budi Karya. Dia menambahkan penambahan itu sangat penting ka­ rena banyak penerbangan untuk haji dan umrah mengingat minat muslim Indonesia untuk berwisata rohani maupun menunaikan rukun Islam yang kelima, yaitu naik haji, ­sangat tinggi. (ANT/K1)

Malaysia Kembali Deportasi TKI

DIVONIS BEBAS. Mantan Presiden Mesir Hosni Mubarak dipindahkan dari helikopter militer ke ambulans di luar Rumah Sakit Militer Maadi, Kairo, usai menjalani sidang Kamis (2/3) waktu setempat. Mubarak divonis bebas pengadilan banding Mesir dari tuduhan pembunuhan demonstran pada 2011. n AFP/MOHAMED EL-SHAHED

Donald Trump Damprat Elite Partai Demokrat PRESIDEN Amerika Ser­ ikat Donald Trump, Kamis (2/3) waktu setempat, mengecam kalangan Par­ tai Demokrat yang menun­ tut Jaksa Agung AS Jeff Se­ssions mengundurkan diri. Trump menyebut de­ sakan itu sebagai tindakan perburuan total. Sessions, telah mengun­ durkan diri dari tugas memimpin penyelidikan federal tentang tuduhan bahwa Rusia campur tan­ gan dalam pemilihan pres­ iden AS tahun lalu, yang dimenangkan Trump. H a r i a n Wa s h i n g t o n Post melaporkan sebagai senator AS dan anggota kampanye Trump, Ses­ sions mengadakan dua kali pertemuan dengan Duta Besar Rusia untuk AS, Sergei Kisliyak, tetapi tidak menjelaskan hal itu dalam sidang-sidang kon­ firmasinya sebagai jaksa agung. Sessions beralasan ia memutuskan meng­ undurkan diri untuk mencegah kontroversi bola salju atas hubungan­ nya dengan Rusia. Presi­ den Trump menyatakan keyakinan sepenuhnya pada Sessions dan me­ nambahkan ia tidak me­ nyadari kontak antara

Dubes Sergey Kislyak dan sang Jaksa Agung, yang saat itu senator aktif yang mendukung kampanye Trump. Ia membela Sessions, menyebutnya seorang yang jujur dan menuduh Partai Demokrat telah ke­ hilangan cengkeraman mereka pada realitas dan melancarkan perburu­ an total. “Sessions tidak mengatakan sesuatu yang salah. Dia mampu mem­ berikan respons lebih aku­ rat, tetapi itu jelas tidak disengaja,” kata Trump. Elite Demokrat meminta agar ditunjuk jaksa inde­ penden untuk menyelidiki kontak antara kampanye Trump dan Moskwa. Sebe­ lumnya, intelijen AS men­ gatakan keterlibatan Rusia dalam pemilu lalu untuk merusak karakter saingan Trump, Hillary Clinton. Adam Schiff, anggota Komite Intelijen DPR asal Demokrat, menolak klaim Sessions bahwa kontak dengan Kislyak tidak ber­ hubungan dengan peker­ jaannya dengan kampanye Trump. “Di tengah kampa­ nye Rusia bertujuan meru­ sak pemilu kita dan sangat jelas sebagai proxy untuk kandidat Trump,” kata Schiff. (MI/K2)

Hosni Mubarak Divonis Bebas

Pengadilan di Kairo itu juga menolak tuntutan pengacara korban untuk membuka kembali gugatan perdata. MUHARRAM CANDRA LUGINA

P

ENGADILAN banding Mesir mengeluarkan putusan final yang membebaskan mantan Presiden Hosni Mubarak dari dakwaan terlibat da­ lam pembunuhan demon­ stran selama gerakan per­ lawanan 2011. Mubarak dihukum seumur hidup pada 2012, tetapi penga­ dilan banding memerin­ tahkan pengadilan ulang, yang menolak tuduhan dua tahun kemudian. Putusan pengadilan kasa­ si itu, Kamis (2/3) waktu setempat, bersifat final dan mengukuhkan atas vonis se­ rupa yang dijatuhkan pada 2014. Mubarak terbebas setelah jaksa menjatuhkan berbagai tuduhan atau dak­ waan terhadapnya setelah ia mengundurkan diri pada Februari 2011. Setelah sidang selama se­ harian, Hakim Ahmed Abdel Qawi mengumumkan, “Peng­ adilan telah menemukan ter­ dakwa tidak bersalah.”

Pengadilan di Kairo itu juga menolak tuntutan pengacara korban untuk membuka kembali gugatan perdata, tanpa memberi sisa pilihan untuk banding atau pengulangan. Mubarak dituduh menggerak­k an aksi pem­ bunuhan ter­hadap sekitar 850 demonstran dalam peristiwa perlawanan rakyat selama 18

Saya tidak melakukan kesalahan apa pun. hari yang berujung dengan pengunduran dirinya pada 11 Februari 2011. Ratusan demosntran tewas dalam aksi bentrokan dengan saat polisi. Mubarak (88), yang me­ merintah selama 30 tahun, telah menghabiskan se­ bagian besar waktunya di rumah sakit militer sejak ditangkap pada 2011. Pada Januari 2016, penga­ dilan banding menguatkan 3 tahun penjara untuk Muba­

rak dan dua putranya, Alaa dan Gamal, atas tuduhan korupsi. Dua putra mantan Presiden Mubarak dibebas­ kan dari penjara setelah menjalani masa hukuman yang cukup untuk bebas bersyarat.

Dihentikan Enam tahun setelah peng­ gulingan dirinya, sebagian besar tuduhan terhadap anggota rezim Mubarak telah diberhentikan ketika negara berjuang memu­ lihkan diri dari dampak gerakan perlawanan rakyat. Seorang mantan kepala angkatan udara dan wakil presiden, Mubarak, menjadi presiden setelah sejumlah jihadis yang menyusup ten­ tara menembak mati Presi­ den Anwar Sadat dalam parade militer pada 1981 juga melukai Mubarak. Selama proses peradil­ an, Mubarak berkukuh tidak bersalah. “Saya tidak melakukan kesalahan apa pun,” kata Mubarak setelah menerima vonis seumur hidup pada 2012 atas kema­ tian demonstran. (MI/K2) lulu@lampungpost.co.id

Kejakgung Minta Malaysia Perhatikan Hak Siti KORPS Adhyaksa berharap otoritas Malaysia memper­ hatikan hak-hak tersangka Siti Aisyah, khususnya menjelang proses per­ sidangan. Siti sebelum­ nya telah didakwa atas kasus pembunuhan Kim Jong-nam (46), saudara tiri pemimpin Korea Utara Kim Jong-un. Jaksa Agung HM Prase­ tyo menegaskan Pemerin­ tah Indonesia pada prin­ sipnya tetap mengikuti perkembangan dan in­ formasi perkara tersebut, seperti koordinasi dengan Kementerian Luar Negeri serta otoritas Malaysia. “Kami intensif meng­ awal proses hukum yang berjalan di Malaysia. Kami juga sempat komunikasi dengan jaksa agung Ma­ laysia, meskipun tidak formal, agar pelaksanaan proses persidangannya memperhatikan hak ter­ sangka Siti,” ujar Prase­ tyo di Gedung Kejaksaan Agung, Jumat (3/3). Dalam perkara tersebut, Siti Aisyah dan Doan Thi Huong, wanita asal Viet­ nam, didakwa melanggar

Pasal 302 KUHP tentang Pembunuhan. Jika terbuk­ ti bersalah, kedua wanita tersebut bakal terancam hukuman mati. Menanggapi ancaman hukuman mati itu, Prase­ tyo menjawab diplomatis. Menurut dia, hukuman mati seperti yang dibaca­ kan dalam surat dakwaan adalah ancaman maksi­ mal. Namun, keputusan akhir tetap melihat fakta persidangan. Prasetyo pun yakin per­ sidangan akan berjalan profesional, proporsional, dan objektif. “Tentunya akan kami lihat persidan­ gan seperti apa, dan yang pasti sudah didampingi menggunakan pengacarapengacara di negeri sana,” ujarnya. Prasetyo juga mengapre­ siasi otoritas kehakiman Malaysia yang memberi­ kan perlindungan dengan mengenakan rompi ke­ pada Siti. Maklum, kemun­ culan Siti dengan rompi pascasidang perdana itu sempat terkesan sebagai penjahat kakap atau tero­ ris. (MI/K1)

n AFP/MOHD RASFAN

DILEPASKAN. Ri Jong Chol (tiga kiri), warga negara Korea Utara, dikawal anggota Kepolisian Malaysia meninggalkan markas Polisi Sepang dengan pengawalan ketat, Jumat (3/3). Ri dibebaskan dari tuduhan terlibat pembunuhan Kim Jong-Nam selanjutnya dideportasi ke negara asalnya.

PEMERINTAH Malaysia kembali mendeportasi 49 tenaga kerja Indonesia (TKI) yang bermasalah melalui Pintu Pos Lintas Batas Negara (PLBN) terpadu Entikong, Kabupaten Sanggau, Kamis (2/3) siang. “Ke-49 orang ini diangkut minibus dan satu truk milik Imigrasi Semuja Malaysia. Dengan diantar langsung pihak Imigrasi Semuja, Malaysia, beserta Konsulat Jenderal Re­ publik Indonesia di Malaysia,” ujar Kapolsek Entikong Kom­ pol Kartyana saat dihubungi di Sanggau, Jumat (3/3). Ia menjelaskan ke-49 TKI tersebut dipulangkan karena beberapa masalah, seperti tidak memegang paspor dan memiliki izin kerja. “Dari hasil screening permasalahan yang dialami tidak sesuai janji orang yang merekrut bekerja di sana. Di mana mereka dipekerjakan tidak sesuai, gaji tidak sesuai, kemudian tidak memegang paspor, tidak ada izin kerja, dan ada yang dalam kondisi sakit,” ujarnya. Ia menambahkan Polsek Entikong juga melakukan pengem­ bangan kasus yang menimpa ke-49 TKI tersebut. (ANT/K1)

DOB Bergantung Anggaran MENTERI Dalam Negeri Tjahjo Kumolo mengatakan pembentukan daerah otonomi baru (DOB) berdasarkan usulan yang masuk dari berbagai daerah di Indonesia ter­ gantung kekuatan anggaran. “Sementara ini seluruh DOB yang masuk mencapai 237 daerah, tapi kondisi keuangan masih belum memungkinkan,” kata dia di Kupang saat menghadiri peringatan HUT ke-67 Satpol PP dan HUT ke-55 Satlinmas, Jumat (3/3). Dia menambahkan usulan tersebut masih belum terealisasi lebih lanjut karena masih diberlakukannya moratorium DOB oleh Pemerintah Pusat dan belum ada rencana pencabutan moratorium yang akan dilakukan. “Kami belum berpikir tapi sementara kami tunda dulu. Sampai kapan? Yah, sampai lihat nanti kemampuan keuangan kami,” kata dia. Menurutnya, usulan DOB semestinya juga mempertim­ bangkan kesiapan daerah, terutama dari sumber daya manu­ sia. DOB, kata dia, jangan dilihat dari sisi pemerintah daerah semata, tapi juga bagaimana kesiapan TNI, kejaksaaan, kepolisian, pengadilan, dan sebagainya. (ANT/K1)

Pemprov-BKKBN Sinergikan Program PEMPROV Lampung bersa­ ma BKKBN akan ber­sinergi program unggulan Guber­ nur Lampung, Gerakan Membangun Desa Saburai (Gerbang Desa Saburai), dengan program Kampung KB. Hal itu sebagai upaya mewujudkan masyarakat Lampung yang maju dan sejahtera. Staf Ahli Bidang Peme­ rintahan, Hukum, dan Poli­ tik Theresia Sormin me­ ngatakan pembangunan di Lampung untuk men­ jaga keseimbangan pem­ bangunan infrastruktur dan pembangunan kelu­ arga. Hal ini dalam rangka menindaklanjuti kebijakan nasional untuk sinergitas dalam pelaksanaan pem­ bangunan di daerah. “Fokus pembangunan di Lampung pada 2014—2019 yakni pembangunan in­ frastruktur untuk menun­ jang pembangunan ekonomi dan kesejahteraan sosial. Se­ mua pencapaian indikator tersebut merupakan hasil kerja sama dan keterpaduan program pemerintah pusat, provinsi, dan kabupaten/ kota termasuk BKKBN,” ujarnya Theresia dalam rapat koordinasi daerah (rakorda) Program KKBPK

Provinsi Lampung Tahun 2017 di Ballroom Hotel ­Emersia, Bandar Lampung, Jumat (3/3). Theresia mengatakan ­s eluruh kabupaten/kota agar melaksanakan pe­ nyusunan grand design pem­ bangunan kependuduk­ an 2011—2035 di setiap wilayah masing-masing, seperti yang sudah dilaku­ kan Pemprov Lampung. Penyusunan grand design yang baik diharapkan akan mengantisipasi faktor penghambat pembangunan dan pelaksanaan program kependudukan hingga me­ kanisme operasional di lini lapangan. Deputi Bidang Pengenda­ lian Penduduk BKKBN Wen­ dy Hartanto mengatakan rakorda diharapkan akan meningkatkan komitmen, koordinasi, integrasi, dan sinergitas antara pemprov, pemerintah kabupaten/ kota, para pemangku ke­ pentingan, dan mitra kerja dalam penerapan kebijakan dan strategi program KK­ BPK di seluruh tingkatan di Indonesia, terutama di wilayah-wilayah yang ting­ kat pencapaian program KKBPK yang masih belum optimal. (ADI/K1)

Kementan Klaim Serapan Gabah Meningkat KEMENTERIAN Pertanian terus berupaya menjaga har­ ga gabah agar tidak turun di tengah cuaca yang tidak stabil saat ini. Penyerapan hasil-hasil produksi langsung dari petani diupayakan sece­ pat mungkin. Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman mengklaim serapan gabah yang dilakukan pemerintah sudah mening­

kat lebih dari dua kali lipat dibandingkan tahun sebel­ umnya. “Setelah ada rapat koordinasi pekan lalu, serapan gabah naik 400% dari 2.000 ton per hari menjadi 9.500 ton per hari. Itu bisa dilakukan ka­ rena kami semua melakukan evaluasi harian,” ujar Amran di Kantor Pusat Kementan, Jakarta, Jumat (3/3). Ia membandingkan serapan

gabah per Januari 2016 berada jauh di bawah tahun ini, yakni 600 ton berbanding 6.000 ton. “Bergeser ke Februari, tahun lalu 4.000 ton, sekarang 48 ribu ton,” kata dia. Pemerintah menargetkan hingga Agustus, serapan gabah bisa menca­ pai 4 juta ton setara beras. “­Sementara tahun lalu hanya 3 juta ton,” ujarnya. Selain untuk memenuhi

kebutuhan dalam negeri, Ke­ mentan mengatakan serap­an gabah itu nantinya bisa dijual ke pasar internasional. Pada tahun ini, ekspor beras di­ canangkan bisa mencapai 100 ribu ton dengan target sasar­ an negara-negara tetangga yang berbatasan langsung dengan Indonesia. Sekretaris Jenderal Kemen­ tan Hari Priyono menam­

bahkan selain untuk negara tetangga, pemerintah juga mengupayakan kerja sama dengan Arab Saudi dalam ke­ giatan ekspor beras. “Produksi beras kita kan sekarang sedang meningkat dan obsesi menteri salah satunya bisa ekspor. Terlebih lagi, banyak jemaah haji kita di sana, kenapa tidak konsumsi beras dari Indonesia juga,” kata dia. (MI/K1)


PARIWARA

AC INDOCOOL, AC bar u. Pasang Service, Sparepart, Tirtayasa 0721- 8013130.085101581133/ Antasari 085266133838. RENTAL AC & MUSTY CO OL JUAL BELI AC BARU/ SEKEN, SERVICE, CUCI AC, MSN CUCI, KULKAS, DISPENSER. WINDA AC, 0812- 7921648 / W A 0852.79542465 & 089644983367, PIN BB 7AE8B01B. MINGGU BUKA

AHLI GIGI RAMA DENTAL psng gigi palsu, psng kawat gigi Jl. Antasari dpn bioskop sinar & Jl. Urip Sumoharjo no.104 bdl Hub. 0812.7945122

ALAT PEMADAM CV DATAM Menjual & Isi Ulang Alat Pemadam Kebakaran, Hub. Syahril 0821.8401.4555 / 0815.4089.8424.

BIBIT SINGKONG Jual Bibit Singkong Gajah potensi hasil 65 ton/Ha, 10 -20 Kg/pohon. Telp./WA 0821.8081.5300.

JASA AKUTANSI & PAJAK Terima Jasa penyusunan laporan keuangan & perpajakan: PPH, PPN, SPT Masa & Tahunan, Amnesty Pajak, Audit Internal, dll. Hub. 0813-19192146

KEHILANGAN STNK BE 4517 OK Nk. MH19FM219EK 941470, Ns. JFM2E.1938757. an. Kartika STNK BE 4519 OP, NK. MH32PK001EK024624, NS. 2PK024572, an. Agus Setiawan

STNK BE 4888 EW, Nk. MH1JBE319CK210891, Ns. JBE3E-1206938, an. Sunaya STNK BE 4715 ES, Nk. MH31KP001CK093861, Ns. 1KP094073, an. Zainudin STNK BE 5949 YD, Nk. MH33KA0189K56090, Ns. 3KA834844. an. Haji Mulyan STNK BE 9499 DH, NK. MHM L300DPYR269558, NS. 4D56C693627, an. Yuli Danovera STNK BE 5387 AH, Nk. MH1JFP123GK660330, Ns. JFP1E-2646367, an. Rani Safitri

KURSUS KURSUS MENJAHIT Ilmu dtgn, uang dtg Seumur hdp, 25 lbh cab. JULIANA JAYA top kursus mnjahit & mode, dftr skrng byr 50%, Jl. Teuku Umar Gg. Kiwi No.5, Hub. 07211701677

KOLAM RENANG Dunia Kolam Renang, pembuatan, perawatan, obat-2 & peralatan. Jl. Hayam Wuruk Komplek Ruko Kedamaian Asri No.8 Bandar Lampung. hub. 0851.0309.2567

MESIN FOTOCOPY CV. Mitra Abadi. Jual s ewa p e r b a i k a n s u k u cadang & tinta photo copy. H u b . 0 8 1 2 . 7 9 0 9 . 8 9 8 / 0851.0880.5050

MUKENA GROSIR MCM2 MUKENA, Baju Tidur dan Daster, Djmn Bhn Bgs, Adem & Tdk Luntur, Perum Bukit Bilabong Jaya Blok C1 No. 1-2, Tlp. 0812.7217. 7449 & 0823.0734.4000 & 0812.7805. 9125 / Pin 5C53715C

0721-783.593, 783.679 Ext.1065

PEMASANGAN

PARIWARA

BANCAR 0812.7960.7819. PIN 2B1414BE WENI 0812.8568.2530 AYU 0895.3325.72732, 0813.7930.5507

IKLAN

PELUANG USAHA BISNIS syariah, dkerjakan samasama, rezeki JT-an prminggu, + ~UMROH mudah, cepat, murah bahkan GRATIS. PT. Al Badriyah Wisata (Umroh Haji Khusus, 17th). Hub. 08127227476, D19F2AB2

PENGINAPAN

SUMUR BOR

Kota, Fas : Ac, Tv, Km Pribadi,

KOMPUTER

P.E.M NUR 7623158, 7188333, 087899764477, 085380151888

PRIVAT EKSIS pilihan tepat belajar privat, jasa privat semua mata pelajaran & jasa privat ngaji. Hub. 0898.1774.705

RACUN API CV. CAHAYA ABADI. Menjual berbagai apar+pengisian ulang Jl. Yos Sudarso 138 C ( d p n B u d i Wa h a n a M o tor). Hb.

085107520099,

081278001238.

BATU BATA BATA KARANG SARI Jual Batu Bata Bolong, Bata Merah & Genteng Mantili, Hub. 08129410-0073

PUTRA PERKASA BOR jasa pembuatan sumur bor u/ rumah tangga, pabrik & jasa servis jet pump & submersible. Hub.0812 7229 409 / 0896 4936 3656

TULANG BAWANG

Breakfast, Parkir Luas, JL.

PROPERTY

RIZKY BOR menerima pembuatan sumur bor bergaransi, servis pompa air, gulung dinamo dll. hub. 0853.6751.9001

lai Dari 95.000/Hari, Di Pusat

PONDOK PALAPA, Harga Mu-

I7

SABTU, 4 MARET 2017

PANEL BETON PAGAR PANEL BETON System Knock Down tebal 5cm, lbr. 40cm, Pjng. 240cm, besi tiang min. 10mm SNI, a/t. Kota Metro, Hub. 0812-18002417/081330985859

PRIMA KOMPUTER UNIT 2 menjual berbagai macam jenis perabotan komputer Jl. Etanol Unit 2. Hub. 0813.7904.7000, 0822.8114.6084.

RUMAH DIJUAL Rmh Jl. Untung Suropati 200 m dr bypass, ukr 180 m2, bangunan 8 x 12, 3KT, 1KM, sumur bor 50 m, listrik 1300 W, grs 2 mbl, 700 jt nego. Hub. 0813.6941.3322

OPTIK OPTIK MANDARIN menyediakan berbagai merk promo kaca mata Jl. Etanol Unit 2 Tulang Bawang. Hub. 0852.7999.3807.

DIJUAL 3 RUMAH uk. 11 x 12, Lt. + 336, SHM, Lok. Permata Biru Sukarame, Dijual Rumah uk. 7 x 12, Lt. + 330, SHM, Lok. Gg. Bhakti Kedaton, Dijual Rumah uk. 7 x 11, Lt. + 4.000 (10 Rante), SHM, Lok. Dam C Wiyono – Pesawaran, Hub. 085279239509 / 0821-12912868 / 0813-80675616

TOKO Toko Aneka Buku Jl. Etanol Unit 2 Tulang Bawang Hp 081369006440, menyediakan berbagai macam alat tulis, buku, Al Qur’an dll

SCAFOLDING

Di jual rmh baru 2kmt,2wc,LT 93m2, SHM susunan bar u harga nego T.Karang Barat 0813.1688.3134

Dijual cepat tanah siap bangun seluas 768 m2 di Gang PU dekat Perumahan PU Jl. Masjid. Hub. 0813.6961.9555.

R m h j l . Ke t e g u h a n Pe rm a i B lo k 1 7 N o . 1 0 Th p 1. Hub. 0812.8942.2221 / 0813.4091.0008

Dijual cpt tnh Ls. 800 m2, SHM, lok. Di 2 jlr Kota BARU Perumahan B. Agung, Hrg 250 Jt Nego, Hub. 0812-78066944

Dijual rumah cepat bagus Perum Kota Sepang Indah Blok L No. 16 (sudah renovasi), 2KT, 1KT, Hrg 200 Jt nego. Hub. 0812.7934.5331.

Jual Cepat Tanah uk. 318 m2, Lok. Jl. Untung Suropati Gg. Damai ll, Hrg 275 Jt Nego, Hub. 0813-69392207

RUMAH DIKONTRAKAN Panorama Home Stay, 2 kmr tidur AC, 2 kmr mandi, Dapur, Ruang utama, Tv, Kulkas, dispenser, Alat masak + mamin, Parkir luas, 300rb/hr, 1,2Jt/mg, 3Jt/bln, Cp: 081278262433, 081379573366

Dijual cpt tnh di Ds Sabah Balau Kec. Tanjung Bintang Kab. Lampung Selatan Ls 18717 m2, SHM, hrg Rp 200.000/m2 nego dkt Kampus ITERA & Tol, sekitar 2 km dr Kampus IAIN Lap. Golf. Minat serius langsung survei lokasi hub: Bpk. Ady 0811.990099

TANAH DIJUAL Jual Tanah ls.9600 m2,Jl. Raya Pekalongan ,lok ckp trategis ,cck untk apa sja dkt pom bensin & 500 m dri pasar pekalongan ,6 km dri metro 600rb/m.hub. 0811.2531.708, / 0813.6910.3963./ 0822.2598.8387

Bina Usaha mnerima Pesanan

975 jt Nego

LAMPUNG POST

Dijual Rmh di jl. HM Mangundipraja Gg. Pelita 3/9 Kedamaian Bdl, LT/LB 300/+ 180 m2, SHM, 4KT, 3KM, 2200 W, carport. Hub. 0813.6903.2551, 0812.7251.5999

Bukan Gatot Brajamusti

Pintu Folding Gate & Rolling Door, Ser ta Melayani Servis,

yang segala bisa katanya, tapi spesialis terapi Mr. P dari ahlinya

Hub. 0813-7950-7962.

Bpk. H. ROSADI dari Banten

SERVICE

KLINIK H. ROSADI hadir kembali di Kota anda memberikan Pelayanan yang paling alami tanpa suntik silikon dan bahan kimia sehingga tidak ada efek samping. Bpk. H. ROSADI meracik ramuan dibuat dari bahan nabati dan hewan, juga diiringi hasil tirokat dan doa untuk mengatasi berbagai macam yang berurusan dengan kejantanan diantaranya: Lemah Syahwat, Ejakulasi Dini, Impotensi dll. Metode yang digunakan mula-mula menditeksi dan membetulkan urat-urat yang tersumbat untuk mencapai kuat dan tahan lama. Karena Kuat dan tahan lama adalah tuntutan baik isteri maupun suami. Selanjutnya dikembangkan untuk besar dan untuk mencapai sensitif yang paling dalam. Dalam kurun waktu kurang lebih 30 menit hasilnya menakjubkan, Anda percaya atau tidak? tapi fakta yang berbicara. Beliau sudah berpengalaman dibidangnya dan sudah banyak pasien yang ditangani baik luar maupun dalam negeri, hasilnya sangat memuaskan, Permanen seumur Hidup. Pakar yang ini tidak menerima pasien wanita.. Masuk logika kaan..?

MIN JAYA SERVICE panggilan, Kulkas, Kulkas Freezer, Showcase, Freezer Box, M. Cuci, Dispenser, Pompa air, Hub. 0813-7992-9560 KAMI SIAP DATANG !!!

HOTEL PARAHIYANGAN Jl. Teuku Umar No. 14 Kamar 14, Tanjung Karang, Bandar Lampung Hp. 0813.7979.8034, 0822.8211.2223

LOWONGAN PT Wootekh Ind Cab.

URGENTLY Sopir mx 38Th Sim

B.Lampung mmbutuhkan Staff

B1, Receptionis wanita mx 25Th,

Medical Cek Up, syr t: Pria/

PR & KS P/W mx 25th SMA/SMK

Wanita max 28 thn, SMS sdrjt

All Jurusan, dtng lngsung dgn

– tdk sedang kuliah, blm berke-

lmran lngkp, Jl. Tembesu No. 8

luarga, fas: penghasilan harian,

Campang Raya Bdl

blnan, bns, j. Karir, dsdiakan Mess bagi yg di luar kota. Hub. CP 0823.7100.5100.

Dibutuhkan segera Guru unt Paud, IT, llsn PGTK/PGSD, mncintai anak2 & mmpu Bertilawati

Perusahaan PT. GELAEL LAM-

dgn baik, Hub. Umi Vita 0852-

PUNG berusaha disektor SU-

79954482

PERMARKET & RESTAURANT KFC membutuhkan tenaga kerja Pria / Wanita untuk mengisi Jabatan Accounting dengan persyaratan sbb : Lulusan S1/D3 Jurusan Akutansi, Usia maximal 24 tahun, Diutamakan yang menguasai perpajakan, Surat lamaran ditujukan langsung ke PT. GELAEL LAMPUNG, Jl. Jend. Sudirman No. 11-15 Enggal Bandar Lampung, paling lambat 2 minggu sejak iklan ini dimuat dikoran

OTOMOTIF

KaNika Home SPA & Poll-CMN

Menyediakan Fasilitas : SALON KHUSUS WANITA SWIMMING POOL INDOOR (Kolam Renang

Indoor khusus wanita hanya Rp. 25.000/orang

PAKET PREWEDDING PAKET PERAWATAN (akhir tahun diskon 10%)

Rileks Dengan Paket ASOKA SPA Harga Mulai dari

Rp. 120 Ribu

Jl. Gatot Subroto No. 21 Pahoman - Bandar Lampung Telp/WA/Line 0813-63226446 0812-71010469 BBM : 5D2EA1E6 – 5D4300D8 Email : ind_pratama@yahoo.co.id

CV TANRUA GILIRAYA Pengadaan/Pengisian PEMADAM KEBAKARAN Jl. Imam Bonjol 423 B Langkapura

Hub : 0721

- 260320 0853.7877.1111 0816.411.233

MOBIL DIJUAL HONDA HONDA FREED PSD Th 2010, Hitam, Plat B, Tgn per tama, Bagus, Rawatan Honda, Hub. 0812-722-1250

VARIASI MOBIL CARISCO VARIASI mnrm kc flm, Audio mbl, Alarm mbl,Cntrl lock,Pwr wndow dll, Jl. Sultan Agung jlr 2 Way Halim smping RM Puspa Minang 3 Hub. 0821.84890747/ 0857.68087476

PROMO AWAL TAHUN

BANDUNG MODERN VARIASI. Distributor MBTECH + MURANO + ACCURA + KULIT. Dapatkan Discoun setiap pemasangan jok mobil, 2 baris Rp 1.900.000,,3 Baris Rp 2.800.000,- Jl. AR Hakim Ruko Autopart Blok A10. Hub.0812.7206.1144

CAT MOBIL & MOTOR

SIGRA DP 12Jt-an

XENIA

GRANMAX DP 9Jt-an

DP 11 JT-AN

SIGRA

DP 20 JT-AN

GRANMAX PU

DP 13 JT-AN

PROSES CEPAT

BENGKEL Terus Jaya Motor menjual sparepart mobil. Oli, ban dll jg menerima service mobil, ganti oli, tune up, over hour service transmisi matic Unit 2. Hub. 0853.6667.4116.

AYLA DP 7Jt-an PROSES MUDAH, CEPAT, DATA BISA DIBANTU, GAK PAKE RIBET

SIGRA DP 12Jt-an XENIA DP 11Jt-an AYLA DP 10Jt-an GRANMAX DP 11Jt-an

SIGRA DP 12Jt-an XENIA DP 7Jt-an AYLA DP 7Jt-an GRANMAX DP 9Jt-an MELAYANI SEPUAS ANDA, DATA DIBANTU

PROSES GAK RIBET DAPATKAN HADIAH SEKARANG JUGA

SIENTA

DP7 JT-an

FORTUNER INNOVA

DP20 JT-an

DP40 JT-an

SIENTA

DP25 JT-an

BB. 5F074E83

BR-V

JANGAN LIAT KOLOM INI KALOK TIDAK MINAT BELI !!

INFO PEMESANAN HUBUNGI

TERMURAH    

Cash Back Besar Angsuran Nego Pelayanan 1x24 Jam Proses cepat

DIDIT TLP/WA 0822-1331-6110 PIN BB 5D181178

PIN BB D311A7B1 HONDA

PROMO MURAH MOBILIO DP. 10 JT-an

BRIO DP. 11 JT-an

Di nego Aja Say

Harga mah cincai

FERNANDEZ

0821.1411.2953

TORA SUDIRO

0812.7304.9020

* PALING MURAH DAN CEPAT * FREE VOUCHER PERTAMAX 1 JUTA * BONUS HONDA BEAT POP (KETENTUAN BERLAKU) * PROMO BERLAKU DI MINGGU INI * PESAN SEKARANG JUGA SEBELUM PROMO BERAKHIR !!!

ANGGA

RADEN

0812.7147.0234

0821-7918-5124 PIN BB 5AB5FE10

FEBRUARI CERIA

PROMO AWAL TAHUN

CARRY Pick Up

AVANZA

MAS REYMOND MAS DANI 0821-765-66661 0822.8217.5404 PIN BB 5FA273F1

CALYA

DP14 JT-an

INNOVA

DP. 11 JT-an / Angs 4 JT-an

0821-8558-6468 PIN BB 5F690B8F

GEBYAR PROMO 2017

CALYA

New MOBILIO

PROMO SPESIAL AWAL TAHUN GEBYAR TAHUN 2017 PROMO GRATIS KONSULTASI SERVICE All New Pajero Sport DP 100 Jt OUTLANDER DP 50 Jt CANTER DP 18 Jt COLT L300 DP 23 Jt

YUDISTIRA THOMAS LIM 0823.7122.8010

Pin BB 538CAF94

AGYA

DP. 13 JT-an / Angs 3 JT-an

PROSES CEPAT, SYARAT MUDAH

0812-7431-3000

PAKET MURAH KHUSUS PNS & SWASTA

TANYA HONDA ?? KESINI AJA BRIO

 FREE SARUNG JOK  FREE VOUCHER PERTAMAX @1 JUTA

ARI JOWO MAS JOKO ROHMAN 0812-7894-6666

0823.0655.5010

HONDA

DP. 26 JT-an / Angs 5 JT-an

MENERIMA PENGECATAN mobil / motor, Oplos cat mobil / motor, menjual cat PU, epoxy, cat duco, dempul, cat syntetic dll. Hub. 0853.7738.3777, 0852.6823.2220. Almt di Natar

AYLA

DP 10 JT-AN

TULANG BAWANG

KARIMUN WAGON R NEW ERTIGA SX4 S-CROSS PRIORITAS LUAR KOTA & DALAM KOTA, BERKAS DIJEMPUT

ILHAMSYAH

0853-7751-1000

WANDI

0812-7381-3939

SIGRA DP

12 JT

DP

4 JT

DP

9 JT

XENIA

AYLA

GRANMAX PU DP

11 JT

PROSES GAK RIBET, DAPATKAN HADIAHNYA SEKARANG JUGA

IKIN 0853-7788-2111

KITA KASIH LEBIH


8 I sabtu, 4 maret 2017

peluang kerja

LAMPUNG POST

Menperin Usulkan Peningkatan Kompetensi SMK MENTERI Perindustrian Airlangga Hartarto mengusulkan adanya peningkatan kompetensi bagi lu­ lusan sekolah menengah kejuruan (SMK) untuk ditambah satu tahun yang diakui setara dengan D-1. “Sebagai tindak lanjut program pendidikan vokasi industri atau link and match SMK dengan in­ dustri, kami telah mengusulkan adanya peningkatan kompetensi bagi para lulusan SMK untuk ditambah satu tahun yang diakui setara dengan D-1, yakni akan bekerja sama dengan Kementeri­ an Riset, Teknologi, dan Pendidik­ an Tinggi,” kata Airlangga saat peluncuran program pendidikan vokasi industri di Mojokerto, Jawa Timur, Selasa (28/2) lalu. Ia mengemukakan dalam pe­ luncuran program ini dilakukan penandatanganan perjanjian kerja sama antara Kementerian Perindustrian dan Kemenristek Dikti tentang penyelenggaraan pendidikan tinggi vokasi di luar kampus utama bekerja sama dengan industri. Airlangga mengungkapkan penerapan pendidikan vokasi di Indonesia akan dikembangkan dengan mengadopsi konsep pendidikan sistem ganda. “Un­ tuk itu, kami mengembangkan kerja sama dengan negaranegara yang telah menjalankan pendidik­an dual system, salah sa­ tunya adalah Swiss,” katanya. Menurut dia, Swiss merupakan negara yang telah cukup lama menerapkan dual vocational education and training (D-VET) system

dan membuktikan diri sebagai negara dengan tingkat pengang­ guran pekerja muda yang rendah dan mencapai produktivitas yang tinggi. “Dalam kesempatan ini, di­ lakukan penandatanganan letter of intent antara Kementerian Perindustrian dan Pemerintah Swiss yang merefleksikan ke­ inginan kuat kedua pihak untuk mengembangkan D-VET system di Indonesia guna menjawab kebutuhan tenaga kerja yang kompeten di sektor industri manufaktur,” kata Airlangga. Di samping mengembangkan pendidikan vokasi, lanjut dia, baik tingkat menengah mau­ pun pendidikan tinggi, Kemen­ perin juga menyelenggarakan program diklat dengan sistem 3 in 1 (pelatihan, sertifikasi kompetensi, dan penempatan kerja) yang pada 2017 ditar­ getkan sebanyak 22 ribu orang. “Kami menargetkan hingga tahun 2019 sebanyak 162 ribu orang akan mengikuti diklat ini,” katanya. Pada kesempatan yang sama, ujar Airlangga, juga dilakukan pembukaan diklat sistem 3 in 1 yang diikuti 300 peserta. ter­ diri dari diklat operator mesin industri garmen sebanyak 80 orang yang akan ditempatkan bekerja di PT Sritex, Sukoharjo, dan diklat elektronika sebanyak 50 orang yang akan ditempatkan bekerja di PT Yamaha Electron­ ics Manufacturing di Kabupaten Pasuruan. (ANT/R3)

Themagnolia Floral Cafe Butuh Junior Cook

n LAMPUNG POST/M UMARUDINSYAH MOKOAGOW

MEMBUTUHKAN JUNIOR COOK. Sejumlah pengunjung menikmati sajian menu di Themagnolia Floral Cafe Bandar Lampung, Jumat (3/3). Saat ini kafe tersebut membutuhkan tenaga kerja sebagai junior cook. THEMAGNOLIA Floral Cafe ada­ lah konsep restoran baru di Bandar Lampung yang meng­ gabungkan konsep retail florist atau home decor dalam sebuah kafe dengan suasana santai. Pelanggan dapat menelusuri koleksi rangkaian bunga atau aksesori dekorasi rumah sambil menikmati secangkir kopi dan ma­ kanan lezat. Saat ini, kafe tersebut membutuhkan tenaga kerja yang andal sesuai bidang dan keahlian­ nya. “Kami membutuhkan te­ naga kerja yang profesional dan mampu bekerja sesuai ketentuan perusahaan,” kata Kepala HRD Themagnolia Floral Cafe, Bandar Lampung, Erick, kemarin. Menurut dia, untuk posisi yang dibutuhkan yaitu junior cook

dengan persyaratan berusia 21—28 tahun, memiliki pengala­ man sebagai staff kitchen mini­ mal satu tahun, mampu bekerja di bawah tekanan, multitasking, dapat bekerja dalam tim, serta bersedia bekerja dengan sistem sif pada akhir pekan dan atau pada hari libur. “Pelamar yang sudah dinyatakan lulus tes akan kami tempatkan di Bandar Lam­ pung,” ujarnya. Untuk lamaran lengkap berikut daftar riwayat hidup (CV) dikirim ke alamat Themagnolia Floral Cafe, Jalan Jenderal Sudirman No. 108 G/H (Ruko Sudirman Center), Pahoman, Bandar Lampung, telepon 085268579881, e-mail themagnolia.floralcafe@gmail. com. (WIR/R3)

n LAMPUNG POST/M UMARUDINSYAH MOKOAGOW

LIMA POSISI. PT Arrafah Group membuka peluang kerja untuk lima posisi, meliputi HRD, staf EDP, sekretaris, office boy, dan koordinator rumah tahfiz. Salah seorang pegawai Arrafah di kantor perusahaan tersebut, Jalan Bumimanti II, No. 7, Labuhanratu, Bandar Lampung, Jumat (3/3).

Arrafah Tawarkan Lima Peluang Baru Persyaratan untuk staf EDP yaitu pria/wanita berusia maksimal 35 tahun, minimal D-3 atau S-1, pengalaman minimal tiga tahun, menguasai Microsoft Office, software, programming, visual basic, dan troubleshooting computer. UMAR WIRAHADIKUSUMA

P

T Arrafah Group adalah perusahaan yang ber­ gerak di bidang konsul­ tan pajak , pendidikan, dan perdagangan yang berdiri se­ jak 2002. Perusahaan tersebut membutuhkan tenaga kerja profesioal yang sesuai bidang dan keahliannya untuk ditem­ patkan di Bandar Lampung. “Kami sedang membutuh­ kan tenaga kerja yang andal, mampu bekerja dalam tim, dan bisa mengisi posisi-posisi yang sudah ditentukan,” kata staf HRD PT Arrafah Group Lampug, Windi Eka Pratiwi, Jumat (3/3). Menurutnya, untuk posisi yang sedang dibutuhkan di antaranya HRD. Dengan per­ syaratan, pria/wanita berusia maksimal 35 tahun dan pen­ didikan minimal S-1 Hukum

atau Psikologi. Syarat lain, di­ siplin dan bertanggung jawab, berpengalaman di bidangnya minimal dua tahun, mengua­ sai Microsoft Office, terbiasa

Pekerja keras, mampu bekerja dengan jadwal yang ketat dan di bawah tekanan, mampu bekerja secara mandiri maupun dalam tim. bekerja degan software payroll, memahami UU Ketenagaker­ jaan dan alat tes psikologi, s e r t a m e m a h a m i p ro s e d u r BPJS. Kedua, electronic data proccessing (EDP) dengan per­ syaratan yaitu pria/wanita berusia maksimal 35 tahun

dan pendidikan minimal D-3 atau S-1. Pengalaman minimal tiga tahun, disiplin, dan ber­ tanggung jawab. Kemudian, menguasai Microsoft Office, menguasai IT (software, programming, dan visual basic), dan menguasai troubleshooting computer. Ketiga, sekretaris dengan persyaratan, yaitu pria/wanita, pendidikan minimal D-3 atau S -1 semua jurusan berusia maksimal 30 tahun. Pengalaman minimal dua ta­ hun, mampu berbahasa inggris aktif, berpenampilan menarik, dan rapi. Kemudian, disiplin, bertanggung jawab, cekatan, teliti, dan tekun. Pekerja keras, mampu bekerja dengan jad­ wal yang ketat dan di bawah tekanan, mampu bekerja se­ cara mandiri maupun dalam t i m , m e m i l i k i ke m a mp u a n berkomunikasi, dan membina hubungan interpersonal degan baik. Keempat, office boy dengan persyaratan yaitu pria/wanita berusia maksimal 30 tahun. Pendidikan minimal SMA se­ derajat, nonpengalaman atau

berpengalaman, mampu menu­ lis dan membaca, serta sehat jasmani dan rohani. Kemudian, cekatan dalam bekerja, jujur, inisiatif, dan berperilaku baik, dan bisa berkendara atau me­ nyetir kendaraan bermotor.

Rumah Tahfiz Kelima, koordinator rumah t a h f i z d e n g a n p e r sya r at a n yaitu muslim/muslimah, tidak merokok, dan bebas narkoba. Kemudian, berakhlak mulia dan tidak terlibat dalam ke­ giatan atau organisasi ter­ larang. Amanah, disiplin, dan b e r t a n g g u n g j awa b. H a f a l Alquran minimal 3 juz, memi­ liki jiwa kepemimpinan, dan berkomitmen untuk dakwah atau syiar Islam. Untuk lamaran lengkap dapat dikirimkan sesuai posisi yang diinginkan dan daftar riwayat hidup (CV) ke alamat Arrafah Group, Jalan Bumimanti II, No. 7, Labuhanratu, Bandar Lam­ pung, (depan SMA Fransiscus) e-mail: arrafah.humancapital@ gmail.com (R3) umar@lampungpost.co.id

Global Surya Buka Lowongan Guru PG-TK PLAY Group dan Taman Kanakkanak Global Surya hadir di Kota Bandar Lampung sebagai jawaban atas kerinduan para orang tua akan sekolah yang berkualitas. Humas Global Surya, Aldi Adrian Erya, mengatakan sekolah dengan tagline “National Plus School with International

Outlook” itu membutuhkan guru PG-TK Global Surya. Sebagai sekolah yang meng­ hargai semua bentuk kecer­ dasan anak, PG-TK Global Surya memberikan kesempatan bagi lulusan pendidikan guru TK dan S-1 FKIP Bahasa Inggris dari universitas terkemuka untuk

mendaftar. “Kami butuh guru yang menyayangi anak-anak agar dapat mendidik dengan baik,” kata Aldi di Bandar Lam­ pung, Jumat (3/3). Selain itu, lanjut dia, pendaf­ tar harus memiliki kemampuan bekerja secara mandiri maupun dalam tim, energik, serta ber­

pengalaman. Bagi yang berminat dan memenuhi kriteria tersebut dipersilakan mengirimkan surat lamaran lengkap ke Ketua Yayasan Sekolah Global Surya, Jalan St Ja­ mil, No. 1 Gedungmeneng, Bandar Lampung. Lamaran paling lambat diterima seminggu setelah infor­ masi ini dimuat. (IMA/R3)

TDM Buka Peluang Salesman dan Front Desk PT Tunas Dwipa Matra (TDM), sebagai main dealer otomotif ter­ nama di Bandar Lampung, mem­ berikan kesempatan berkarier bagi pemuda/pemudi yang memi­ liki passion dan skill terbaik. Kesempatan berkarier ini untuk mengisi posisi sebagai salesman premium khusus TDM Pramuka. HRD PT Tunas Dwipa Matra Rina Budiarti menjelaskan tugas dan tanggung jawab dari salesman premium, yakni bertanggung jawab terhadap penjualan, me­ layani, mempromosikan, dan menjual sepeda motor Honda. Kriteria umum dari salesman premium ini yakni pria/wanita

usia maksimal 27 tahun, pendidik­ an minimal SMU/SMK dengan nilai minimal 7,00. Pendidikan dibuka bagi semua jurusan, energik, komunikatif, kreatif, dan mampu bekerja di bawah tekanan. “Fresh graduate lebih disukai yang memi­ liki pengalaman di bidangnya, mampu mengendarai mobil atau memiliki SIM A (diutamakan),” kata Rina, Jumat (3/3). Ia menjelaskan benefit yang dida­ patkan dari salesman pre­mium, yakni gaji pokok dan tunjangan lainnya, jaminan kesehatan, dan jaminan hari tua, dan jenjang karier yang luas. “Juga ada reward dan penghargaan bagi karyawan

yang berprestasi,” ujarnya. Pendaftaran untuk posisi salesman premium ini sudah dibuka sejak 30 Januari—31 Mei 2017 (end date). Selain salesman premium, TDM juga membutuhkan karyawan untuk mengisi posisi front desk AHASS profesional. Tugas dan tanggung jawab dari front desk, yakni melakukan administrasi bengkel dan pe­ layanan terhadap konsumen. Untuk kriteria umum, yakni wanita berusia minimal 20 tahun dan maksimal 27 tahun, pendidik­ an minimal SMK sederajat dan pendidikan bagi semua jurusan, energik, komunikatif, kreatif,

dan mampu bekerja di bawah te­ kanan. “Benefit yang didapatkan yakni gaji pokok dan tunjangan lainnya, jaminan kesehatan, dan jaminan hari tua serta jenjang karier yang luas,” ujarnya. Pendaftaran untuk posisi front desk ini dibuka sejak 2 Januari 2017—31 Maret 2017 (end date). Rina menambahkan bagi calon karyawan yang akan melakukan pendaftaran bisa via online de­ ngan mengunjungi http://www. honda-ku.com/e_req untuk meng­ isi biodata dan persyaratan lain­ nya. “Selanjutnya pelamar akan dihubungi untuk mengikuti tahap selanjutnya,” kata dia. (RIC/R3)

n LAMPUNG POST/DOK

LOWONGAN KERJA TDM. Sejumlah mekanik motor memperbaiki beberapa sepeda motor di Tunas Dwipa Matra (TDM). TDM membuka peluang kerja sebagai salesman dan front desk.


OLAHRAGA

LAMPUNG POST

sabtu, 4 Maret 2017

I9

seLINTAS

Andalkan Ganda Putra dan Campuran PERTARUNGAN adu gengsi dalam turnamen bulu tangkis tertua di dunia, All England, segera dimulai. Pada turnamen yang berlangsung di Stadion Barclaycard Arena, Birmingham, Inggris, pada 7—12 Maret tersebut, Indonesia mengerahkan seluruh atlet andalan mereka demi merebut gelar juara. Tak ingin muluk-muluk, kontingen Indonesia berambisi mempertahankan satu gelar yang pada tahun sebelumnya berhasil dimenangkan ganda campuran peringkat dua nasional: Praveen Jordan/Debby Susanto. Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi Pengurus Besar Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia Susi Susanti menjelaskan kali ini kontingen bulu tangkis mengandalkan ganda campuran atau ganda putra untuk membawa pulang satu emas. “Kita berharap dapatkan satu gelar dari ganda putra dan campuran, tetapi jangan Praveen/Debby saja yang jadi patokan, yang lain juga harus siap. Tapi, di tunggal putri, tunggal putra, ganda putri kita harapkan bisa meningkatkan prestasi minimal masuk delapan besar, semifinal, dan final,” ujar Susi di Jakarta, kemarin. (MI/O2) n LAMPUNG POST/UMAR WIRAHADIKUSUMA

MELEPAS PESERTA. Komandan Pangkalan Angkatan Laut (Danlanal) Lampung Kelik Haryadi bersama Kapolda Lampung Irjen Sudjarno melepas peserta Krakatau Adventure Trail 2017 di Lapangan Saburai, Bandar Lampung, Jumat (3/3).

Krakatau Adventure Trail Ajang Promosi Wisata Lampung Bahkan, belajar dari pengalaman di tahun sebelumnya, peserta ada yang dari luar negeri. UMAR WIRAHADIKUSUMA

P

ERHELATAN akbar Krakatau Adventure Trail 2017 yang digelar pada 3—4 Maret dengan rute Lapangan Saburai— Pantai Tanjung Selaki harus dijadikan ajang promosi wisata Provinsi Lampung. Komandan Pangkalan Angkatan Laut (Danlanal) Provinsi Lampung Kelik Haryadi mengatakan event tahunan yang memasuki pelaksanaan ke-4 ini bukan hanya sebagai ajang olahraga dan penyaluran hobi, melainkan lebih kepada mempromosikan pariwisata Lampung. “Krakatau Adventure Trail bukan hanya event olahraga, tapi lebih kepada mempromosikan objek dan potensi wisata yang ada di Lampung. Apalagi, Lampung terkenal dengan potensi wisata laut dan pegunungannya,” kata

Lampung, tapi seluruh Indonesia,” Kelik Haryadi, di sela pembukaan kata dia. Krakatau Adventure Trail 2017, di Dia menilai event tahunan yang Lapangan Saburai, Bandar Lamdigelar sangat berinovasi, mulai pung, kemarin. dari penyelenggaraan, rute, dan peKelik pun mengungkapkan peserta yang semakin banyak. “Oleh serta Krakatau Adventure Trail karena itu, saya berharap agenda tidak hanya diikuti peserta asal ini terus digelar dan semakin di­ Lampung, tetapi juga diikuti petingkatkan lagi,” ujarnya. serta dari luar daerah, di antaranya Selain itu, Lombok, Makasrider yang persar, Pasuruan, nah menjuarai Malang, Yogyakarta, Jakarta, Ban­ grasstrack dan Ini tentunya sangat dung, dan seluruh roadrace baik redaerah yang ada kami apresiasi. Artinya, gional maupun di Pulau Suma­ nasional di taperhelatan Krakatau tera. “Ini tentuhun 1996—1997 Adventure Trail masih me­ngaku untuk nya sangat kami event yang digeapresiasi. Artinya, sangat diminati. lar di Lampung perhelatan Krakasudah kedua kali diikuti. “Saya ikut tau Adventure Trail masih sangat ini karena hobi yang dilakoni sejak diminati,” ujar dia. SMA,” kata dia. Di tempat yang sama, salah satu peserta, Sonny Zainhard, mengataMendukung kan Krakatau Adventure Trail yang Ketua Harian Pengurus Provinsi digelar ini sangatlah positif. Sebab, Ikatan Motor Indonesia (Pengprov selain ajang menyalurkan hobi dan IMI) Lampung Ferdinan Uyung me­ olahraga, juga dapat membawa ngatakan sebagai wadah dari para nama derah Lampung. “Para riderrider, tentunya senang dan bangga rider yang ikut bukan hanya asal

atas terselenggaranya Krakatau Adventure Trail yang diselenggarakan Danlanal Lampung ini. “Ini adalah agenda setiap tahun, terlebih olahraga ini masih sangat diminati masyarakat dari kaum muda sampai tua. Sebab, di sam­ping olahraga, juga dapat berekreasi. Bahkan, belajar dari pengalaman di tahun sebelumnya, peserta ada yang dari luar negeri,” kata Ferdinan. Menurutnya, melihat antusias masyarakat dan para rider, tentunya kepengurusan provinsi akan terus mendukung event-event yang digelar, baik oleh swasta maupun sejenisnya. “Untuk jalur lintasan sendiri, pasti akan berbeda-beda. Ke depan kami akan fasilitasi dan kami usahakan menyebar ke beberapa kabupaten/kota,” ujarnya. Acara pembukaan Krakatau Adventure Trail juga dihadiri Kapolda Lampung Irjen Pol Sudjarno, Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona, Wakil Bupati Pringsewu Handitya Narapati, dan Wakil Bupati Lampung Tengah Loekman Djoyo Soemarto. (O2) wira@lampungpost.co.id

Kyrgios Taklukkan Djokovic di Acapulco NICK Kyrgios menyingkirkan petenis peringkat dua dunia asal Serbia sekaligus unggulan teratas, Novak Djokovic, dari perempat final Acapulco International dengan kemenangan 7-6 (9) dan 7-5, kemarin. Unggulan keenam asal Australia itu melepaskan 25 ace berbanding dua ace petenis Serbia itu dan menahan satu break pada pertandingan ini untuk mempersiapkan semifinal melawan petenis AS, Sam Querrey, yang sebelumnya mengalahkan Dominic Thiem dengan skor 6-1 dan 7-5. Rafael Nadal juga mencapai empat besar melalui

kemenangan berat 7-6 (2) dan 6-3 atas petenis Jepang, Yoshihito Nishioka, dan selanjutnya akan bertemu mantan juara AS Terbuka, Marin Cilic, yang lawannya di perempat final Steve Johnson mengundurkan diri karena cedera pergelangan kaki. Musim 2016 Kyrgios ditutup dengan skors ATP karena tidak mencoba pada Shanghai Masters pada tahun lalu. Namun, tidak ada keraguan tentang komitmennya pada pertemuan pertamanya de­ ngan juara grand slam 12 kali, Djokovic. Petenis 21 tahun itu menahan servisnya ketika petenis

n AFP/ALFREDO ESTRELLA

KEMBALIKAN BOLA. Petenis asal Serbia, Novak Djokovic, mengembalikan bola ke arah petenis asal Australia, Nick Kyrgios, pada turnamen tenis Acapulco International, Meksiko, kemarin. Serbia memangkas selisih pada tiebreak set pertama, memimpin 1-0 ketika Djo­

kovic melepaskan pukulan forehand yang terlalu panjang, dan menjaga konsen-

trasinya sepanjang set kedua yang berlangsung ketat. Kelihatannya tiebreak akan terjadi sampai Kyrgios menerkam ketika unggul 6-5 saat servis, mengambil keuntungan dari permainan service game yang tidak biasa dari mantan petenis peringkat satu dunia untuk mengklaim tiga match point. Kyrgios hanya memerlukan satu untuk meraih kemenangan, mengambil inisiatif dengan pukulan keras untuk mengembalikan servis kedua petenis Serbia itu dan menyelesaikan pertandingan dengan pukulan forehand menuju backcourt. (ANT/O2)

Mobil F1 2017 Ketinggalan Zaman KIMI Raikkonen mengomentari regulasi bentuk mobil yang bakal digunakan di ajang GP F1 2017. Menurutnya, peraturan itu bakal membuat bentuk mobil ketinggalan zaman. Raikkonen menjelaskan mobil untuk musim 2017 bakal menjadi lebih lebar dan ban Pirelli yang digunakan juga semakin besar. Kondisi itu dikatakannya sama saja seperti mobil yang pernah digunakan ketika baru pertama kali mengenal jet darat. “Terdapat perubahan besar pada musim ini. Oleh karena itu, tak heran jika mereka bisa membuat mobil berlari lebih cepat,” ujar Raikkonen n AP/EUGENE HOSHIKO seusai menggelar sesi tes Kimi Raikkonen pramusim hari terakhir di Sirkuit Catalunya, Jumat (3/3). “Perubahan performa mobil tetap ada. Tapi, bentuknya bakal ketinggalan zaman. Saya pikir bukan tugas mudah untuk mendapatkan kecepatan terbaik dalam balapan nanti.” (MTVN/O2)

Musprov IMI Lampung Tuai Kontra RENCANA Musyawarah Provinsi (Musprov) Ikat­ an Motor Indonesia (IMI) Lampung, yang dijadwalkan pada 6 Maret 2017 bertempat di Batuputu, Bandar Lampung, menuai kontra dan melanggar anggaran dasar dan anggaran rumah tangga (AD/ART) organisasi. Sesuai ketentuan AD/ ART IMI tahun 2016, tentang Musyawarah Provinsi Luar Biasa (Musprovlub), Pasal 2 yang berbunyi undangan disampaikan selambat-lambatnya 14 hari sebelum musprovlub dimulai dengan disertai acara sementara. “Sementara saya selaku pembina Kawasaki Ninja Club (KNC) Lampung, yang masuk peserta musprov, baru menerima undangan dari pengurus IMI Lampung. Ini kan aneh,” kata Pembina KNC Lampung, Pujo Warsono, Jumat (3/3). Atas dasar itu, dia mewakili sesama rekan klub sepeda motor yang menjadi peserta merasa keberatan ketika musprov tetap dilaksanakan pada awal pekan mendatang. “Jelas kami menolak musprov itu, terlebih PP pusat telah mengeluarkan surat perintah penundaan

dan tidak dipastikan tidak bakal hadir kalau tetap berlangsung,” kata dia. Surat tersebut, ujarnya, langsung ditandatangani Sekretaris Jenderal IMI Pusat Jeffrrey JP, tertanggal 2 Mei 2017, yang berbunyi sebagai berikut. Sehubungan dengan pelaksanaan Musprov IMI Lampung tahun 2017, maka bersama ini dapat kami beritahukan bahwa, pertama, adapun waktu pelaksanaan musprov yang telah ditetapkan pada tanggal 6 Maret 2017 di Kota Bandar Lampung agar dapat dijadwalkan kembali, mengingat adanya mekanisme pelaksana musprov yang tidak sesuai AD/ART IMI dan Surat IMI Pusat No. 177/IMI/ SE/A/II/2017 point 4.1.c. Kedua, adapun Klub Idola Motor Sport dapat dijadikan sebagai peserta Musprov IMI Lampung 2017 sesuai dengan data kuitansi yang diterbitkan oleh IMI Lampung pada 30 Mei 2016. Ketiga, adapun hal ini disampaikan agar pelaksanaan Musprov IMI Lampung tahun 2017 dapat dilaksanakan sesuai dengan ketentuan yang berlaku dan tidak menimbulkan masalah di kemudian hari. (WIR/O2)

Marquez Belum Nyaman dengan Mesin RC213V MARC Marquez berhasil menorehkan hasil positif ketika menjalani tes pramusim di Phillip Island pada akhir pekan lalu. Namun, pembalap Repsol Honda itu mengklaim masih ada sedikit kekurangan dengan performa motor RC213V yang ditungganginya. Kekurangan yang dimaksud Marquez lebih ditujukan kepada kualitas mesin. Ia merasa mesin RC213V belum terlalu mengalami peningkat­ an, baik seputar akselerasi maupun kenyamanan mengemudi. “Ketika melakoni tes sore, kami lebih konsentrasi terhadap set-up dasar. Kami mencoba mengatasi

masalah pada tes pagi hingga akhir­ nya mampu melalui putaran demi putaran dengan lebih baik,” kata Marquez seperti dikutip motorcyclenews.com. “Kondisi itu seakan membuat mereka mengerti dengan performa mesin yang saya inginkan. Namun, sebenarnya saya tidak mengingin­ kan performa seperti itu,” ujarnya. “HRC (Honda Racing Corporation) masih harus bekerja keras. Mereka harus mencoba untuk mengatasi problem yang saya rasakan. Kemudian, mereka juga masih harus mencari sesuatu untuk meningkatkan performa mesin,” lanjut pembalap

yang dijuluki Baby Alien ini. Marquez finis kedua di belakang Maverick Vinales ketika menyelesaikan tes pramusim di Sirkuit Philip Island. Torehan waktunya tertolong ketika tampil agresif dan melahap lebih banyak putaran pada sore hari. Terhitung, setelah menjalani tes selama tiga hari, Marquez mampu melahap 250 putaran. “Pada tes tahun lalu, di tempat yang sama, kami masih berselisih cukup jauh untuk bersaing di pe­ ringkat teratas. Tapi, beruntung kami berhasil melahap lebih dari 100 putaran. Kami menghabiskan banyak waktu untuk bisa

seperti ini dan saya rasa itu cukup normal ketika memiliki mesin baru,” tutup sang juara bertahan asal Spanyol tersebut. (MTVN/O2)

Marc Marquez n AFP/MOHD RASFAN


SEPAK BOLA

10 I sabtu, 4 maret 2017

LAMPUNG POST

Sevilla Panaskan Persaingan Sevilla kini hanya terpaut dua poin dari pemuncak klasemen Barcelona dan satu poin dari peringkat kedua Real Madrid. IYAR JARKASIH

S

Iborra berhasil menyambut bola liar tersebut dengan tembakannya. Tertinggal tak membuat semangat para pemain Bilbao mengendur. Mereka mencoba tampil lebih agresif untuk mengejar ketinggalan. Namun, sejumlah upaya mereka tidak ada yang membuahkan hasil hingga laga usai.

EVILLA memetik angka penuh saat menjamu Athletic Bilbao pada pekan ke-25 La Liga Spa- Atletico Imbang Di laga lainnya, Atletico Madrid nyol, Jumat (3/3) dini hari. Pada laga di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan gagal memetik angka penuh saat itu, Sevillistas menang dengan skor bertandang ke markas Deportivo La Coruna. El Atleti harus puas tipis 1-0. Tambahan tiga angka membuat bermain imbang 1-1. Atletico sudah dibuat kesulitan Sevilla bertengger di peringkat ketiga klasemen dengan koleksi 55 meladeni permainan agresif Depoin. Posisi ini membuat persain- portivo sejak awal pertandingan. gan papan atas La Liga semakin Los Rojiblancos hanya dominan memanas. Sevilla kini menjadi dalam penguasaan bola. Statistik salah satu kandidat serius dalam mencatat, tim tamu bermain de­ perebutan gelar juara. Mereka ngan penguasaan bola sebanyak hanya terpaut dua poin dari pe- 55% dengan hanya menciptakan muncak klasemen Barcelona dan 10 peluang sepanjang pertanding­ satu poin dari peringkat kedua Real an, sedangkan tuan rumah justru mampu menciptakan 13 peluang. Madrid. Deportivo terlebih dulu unggul Melawat ke Ramon Sanchez Pizjuan, Bilbao sebetulnya mam- saat laga baru berusia ke-13 melalui Floren Andone. Ia pu mengimbangi sukses melepaskan agresivitas tuan tembakan mendarumah. Berdasarkan statistik, pe­ tar di dalam kotak Gol tunggal nguasaan bola yang penalti yang tak bisa dimainkan kedua kemenangan Sevilla dibendung kiper tim adalah 47% Atletico, Jan Oblak. dicetak Vicente berbanding 53%. Hingga jeda, skor 1-0 Iborra. Bahkan, kedua untuk tuan rumah tim menciptakan tetap bertahan. jumlah peluang yang sama de­ Atletico meningkatkan intensitas ngan melepaskan 14 peluang dan serangan untuk mengejar ketingmenghasilkan empat tembakan ke galan pada babak kedua. Gol yang gawang. ditunggu-tunggu Atletico akhirnya Namun, Sevilla berhasil meman- tercipta pada menit ke-68. Mereka faatkan satu peluang menjadi gol. sukses menciptakan gol penyaGol tersebut diciptakan Vicente ma kedudukan melalui Antoine Iborra pada menit ke-14. Berawal ­Griezmann. Meski bermain imbang, Atletico dari kesempatan penalti yang didapat Sevilla. Stevan Jovetic yang tetap bertahan di posisi keempat maju sebagai eksekutor gagal men- klasemen dengan 46 poin. Sementaceploskan bola ke dalam gawang ra tambahan satu poin belum cukup karena ditepis kiper Bilbao Gorka membuat Deportivo menjauhkan diri dari zona degradasi. (MTVN/O2) Iraizoz. Namun, tepisan Iraizoz menghasilkan bola liar. Hingga akhirnya, iyar@lampungpost.co.id

n AFP/CRISTINA QUICLER

RAYAKAN GOL. Pemain Sevilla, Vicente Iborra, merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Athletic Bilbao pada lanjutan La Liga Spanyol di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Jumat (3/3) dini hari.

Misi Los Blancos Kembali Rebut Singgasana REAL Madrid semakin tidak punya waktu untuk bersantai-santai mengingat posisi mereka kini telah tergusur rival terberat­ nya, Barcelona, dari puncak klasemen. Dengan 56 poin yang dikumpulkan, El Real tertinggal satu poin dari Barca dan unggul satu poin dari Sevilla di posisi ketiga. Dengan persaingan yang sengit tersebut, manajer Real Madrid, Zinedine Zidane, tentu harus memutar otak lebih keras lagi untuk meramu strategi demi meningkatkan performa tim. Misi untuk kembali merebut singgasana dari Barca menjadi fokus utama Madrid saat melawat ke markas Eibar dalam lanjutan La Liga Spanyol, Sabtu (4/3) di Municipal de Ipurua. Zizou—sapaan Zidane—mengaku tetap optimistis skuatnya masih bisa memenangkan gelar La Liga pertama mereka sejak

2012. “Kami akan berjuang keras. Ini akan sulit hingga akhir musim seperti yang saya katakan sebelumnya dan saya pastikan itu,” ujar Zizou. “Kami tidak berada di puncak klasemen liga lagi, tetapi peluang di liga ini selalu terbuka lebar. Kami tidak akan menyerah, ini adalah maraton, bukan lari cepat dan kami akan melaluinya. Kami harus berpikiran positif,” ujar Zizou. Melawat ke markas Eibar, sebenarnya di atas angin Madrid punya kans untuk membawa pulang tiga poin. Apalagi, Los Merengues telah mengantongi modal positif dengan meraih empat kemenangan dan satu imbang

dalam lima pertemuan terakhir kontra Eibar. Dalam lima performa terakhir, masingmasing tim telah meraih tiga kemenangan, satu imbang, dan menelan satu kekalahan. Los Blancos pun sebaiknya tidak lengah karena lawan mereka kali ini adalah peng­ huni posisi tujuh klasemen sementara yang tengah berupaya memperbaiki posisi mereka. “Kami akan mencoba menganalisis kesalahan kami dan memikirkan tentang apa yang bisa kami lakukan untuk membuat perubahan. Kami memiliki semangat yang bagus dan tim saya memiliki kemampuan dalam melakukan hal-hal yang bagus,” ujar Zizou. (MTVN/O1)

Podolski Hijrah ke Liga Jepang STRIKER asal Jerman, Lukas Podol­ ski, membuat putusan menge jutkan. Ketimbang melanjutkan karier di klub Eropa, mantan penyerang Arsenal itu lebih memilih bergabung dengan klub Jepang, Vissel Kobe, pada Juli 2017. Podolski masih berstatus sebagai striker Galatasaray pada saat ini. Awalnya, banyak yang mengira ia akan kembali ke Jerman dan tampil bersama klub peserta Bundesliga setelah Liga Turki musim ini berakhir. Namun, proposal dari Kobe untuk bermain di J-League ternyata lebih menarik perhatiannya. “Saya bisa pastikan pada akhir musim ini saya akan bergabung dengan Vissel Kobe di J-Liga di Jepang,” tulis Podolski di media sosial Instagram. “Ini bukan keputusan melawan Galatasaray. Tapi, ini keputusan yang saya buat untuk sebuah tantangan baru. Saya akan jelaskan pada saat waktu yang tepat.” Putusan Podolski disambut gembira manajemen Kobe. Bersama striker berusia 31 tahun itu, manajemen yakin Kobe bisa tampil impresif pada musim depan. “Kami sangat senang bisa memiliki striker kelas dunia yang mau bergabung dengan tim Vissel Kobe,” kata pemilik Kobe sekaligus pendiri usaha retail, Rakuten, Hiroshi Mikitani. “Kami punya harapan besar terhadap kemampuan Podolski bisa membawa Vissel Kobe memenangi J-League,” ujarnya. Podolski sudah memperkuat Galatasaray sejak 2015. Sebelum itu, ia bermain untuk Inter Milan, Arsenal, FC Koln, dan Bayern Muenchen. (MTVN/O1)

Lukas Podolski n AFP/PHILIPPE HUGUEN


LAMPUNG POST

sabtu, 4 Maret 2017

I 11


RAGAM

12 I sabtu, 4 maret 2017

The Nekad Traveler Tayang Perdana Hari ini FILM The Nekad Traveler tayang perdana di seluruh bios­kop Indonesia, hari ini (4/3). Semarak gala premier film yang menyajikan keindah­an objek wisata Lam­ pung itu akan diawali dengan karpet merah serta meet and greet dengan para pemain di Mal Boemi Kedaton, seki­ tar pukul 19.00. Perhelatan tersebut turut dimeriahkan ­dengan kehadiran 80% pe­ main, termasuk sang sutra­ dara Rizal Mantovani. Hal tersebut diungkapkan produser The Nekad Traveler Agung Saputra dan Kepala Bi­ dang Pengembangan Pemasar­ an Dinas Parwisata Arief Nugroho saat menyambangi kantor Lampung Post, Jumat (3/3) malam. “Sebagai orang Lampung, saya bangga film ini menampilkan keindah­an wisata Lampung, di tiga 30 pertamanya,” ujar Agung. The Nekad Traveler melakukan syuting selama tiga bulan, Agustus hingga November 2016. Sebanyak tiga objek wisata unggulan Lampung makin menarik dengan akting Maudy Ayun­ da sebagai pemeran utama. “Maudy syuting di Gunung Anak Krakatau, Gigi Hiu, dan Way Kambas,” ujarnya. Selain Lampung, film itu juga melakukan pengambil­ an gambar di Jakarta, Makas­ sar, Filipina, dan Maladewa. Agung mengisahkan per­ juangan para pemain dalam pengambilan syuting yang harus melewati medan terjal menuju lokasi wisata. “Ker­ ja keras tersebut terbayar ­dengan hasil gambar yang memuaskan,” ujarnya. Atas upaya tersebut, Agung tidak mematok target penon­ ton. Ia berharap penikmat film dapat terpuaskan oleh keindahan alam dan kepiawai­a n para pemain yang dibalut cerita nan apik. Sementara itu, Kepala Bi­ dang Pengembangan Pemasar­ an Dinas Parwisata Arief Nu­ groho memastikan segera meningkatkan sarana dan prasarana serta sumber daya manusia penunjang destinasi wisata Lampung. “Semoga dengan pemutaran film ini, makin banyak wisatawan yang tertarik mengunjungi Lampung,” kata dia. (RUL/L2)

BURAS

Raja Arab Datang, Indonesia Riang!

n LAMPUNG POST/M UMARUDINSYAH MOKOAGOW

SAMBANGI LAMPUNG POST. Produser film The Nekad Traveler, Agung Saputra (kemeja putih), beserta para kru dan perwakilan Pemprov Lampung, menyambangi kantor Lampung Post untuk memberikan keterangan terkait gala premier film yang dibintangi artis papan atas, seperti Hamish Daud dan Maudy Ayunda, di ruang rapat kantor Lampung Post, Jumat (3/3).

Pilgub Jangan Jadi Alasan Perpanjang Jabatan pendapat bahwa tahapan pemilihan harus dilakukan dalam rentang waktu tiga bulan sebelum masa jabatan komisioner berakhir. “Jadi, jadwal. Jangan dijadikan tahapan pemilihan komi­ alasan untuk memperpan­ sioner baru bisa dimulai jang jabatan,” kata dia, saat pada Juli,” kata dia. diminta pendapatnya oleh Iwan menilai tahapan Lampung Post, Jumat (3/3). rekrutmen pimpinan Ba­ Ia juga mengatakan ja­ waslu tidak akan meng­ batan Bawaslu ganggu jalannya yang habis tahapan pilgub tersebut jangan yang sedang ber­ sampai menjadi langsung. “Tidak Biasanya yang a d a m a s a l a h masalah. Setelah daftar tidak pemangku jabat­ karena komi­ an demisioner sesuai dengan sioner Bawaslu habis, hasil selek­ yang baru sudah ekspektasi tim harus dilantik si komisioner seleksi yang baru bisa dalam waktu langsung beker­ tiga bulan.” ja. “Pada akhirnya, yang Selama belum ada pelan­ terkait dengan kebijakan, tikan yang baru, komision­ Bawaslu Pusat yang menen­ er yang lama tetap mempu­ tukan,” kata Toni. nyai kewajiban melaksana­ Akademisi hukum tata kan pengawasan tahapan negara dari Universitas Lam­ pilgub. Meskipun demiki­ pung, Iwan Satriawan, ber­ an, mantan anggota tim

Iwan menilai tahapan rekrutmen pimpinan Bawaslu tidak akan mengganggu jalannya tahapan pilgub yang sedang berlangsung. TRIYADI ISWORO

J

ABATAN tiga pimpinan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Lam­ pung akan habis pada Septem­ ber 2017. Proses rekrutmen komisioner tersebut tidak bisa dijadikan alasan untuk memperpanjang jabatan­ nya karena berbarengan dengan proses tahapan awal Pemilihan Gubernur (Pilgub) Provinsi Lampung pada Agus­ tus—September 2017. Hal tersebut disampai­ kan pengamat komunikasi politik dari Universitas Lampung, Toni Wijaya. Ia menga­takan siklus pergan­ tian komisioner sesuai jad­ wal Bawaslu Pusat. “Menu­ rut saya, siklus penggantian komisioner tetap sesuai

seleksi Panitia Peng­awas Pemilu itu memprediksi ada beberapa kendala yang mungkin saja terjadi terkait rekrutmen pimpinan Ba­ waslu. Salah satunya ten­ tang kendala waktu dan proses sosialisasi mengenai informasi tentang rekrut­ men tersebut. “Biasanya yang daftar tidak sesuai dengan ekspek­ tasi tim seleksi,” kata Iwan. Namun untuk tingkat provinsi, ia yakin akan ­b anyak calon berkuali­ tas yang bertarung mem­ perebutkan kursi Bawaslu provinsi. Menurut dia, yang perlu dilakukan adalah mengintensifkan sosialisasi agar banyak pendaftar. Ketua Bawaslu Lampung Fatikhatul Khoiriyah mem­ benarkan bahwa jabatannya akan habis pada 21 Septem­ ber 2017. (L2) triyadi@lampungpost.co.id

Satpam PT HIM Tusuk Terduga Pencuri Getah Karet DUEL maut terjadi di areal Divisi V Afdeling PT Huma Indah Mekar (HIM) antara Yadi (35), sekuriti perusaha­ an tersebut, dan Kodri, war­ ga Tiyuh Gudungratu, Jumat (3/3). Duel pun berakhir setelah Kodri tersungkur bersimbah darah. Dalam perkelahian itu, Kodri yang kesehariannya tinggal di Tiyuh Penumang­ an, RT 11, Suku V, Kecamat­

an Tulangbawang Tengah, Kabupaten Tulangbawang Barat, tertikam sangkur milik Yadi. Kodri mengalami luka sedalam 6 sentimeter. Informasi yang dihimpun, kronologis perkelahian terse­ but bermula ketika Yadi dan dua rekan kerjanya, Manudin dan Kiki Marta, melakukan patroli rutin di areal yang telah ditentukan oleh per­ usahan. Di saat patroli, ketiga

indeks minggu PENTAS Hlm. 10

Opera Ikan Asin Ketika Si Raja Bandit Jadi Pahlawan OPERA miskin segera dimulai, inilah opera para pengemis. Brutal dan menyakitkan. Konyol dan menggelitik, hanya gelandangan yang sanggup menonton. Inilah cerita tentang Mekhit alias Mat Piso, si Raja Bandit dari Batavia

DESTINASI Hlm. 22

Talang Air Pringsewu, Wisata Peninggalan Belanda nan Indah BOSAN menikmati wisata pantai, alam pegunungan, air terjun, datang saja ke Pringsewu. Di kabupaten yang berjarak sekitar 40 kilometer dari Kota Bandar Lampung ini terdapat jenis wisata lain yang menarik, perpaduan wisata sejarah dan agrowisata.

sekuriti itu mencurigai Kodri mencuri getah karet dengan cara melakukan penderesan pada pokok batang pohon karet milik perusahaan. Saat itulah Yadi dan rekannya segera berupaya melakukan penangkapan. Namun, saat hendak ditang­ kap, Kodri melakukan perla­ wanan. Dengan alasan melaku­ kan pembelaan, Yadi langsung menusuk perut Kodri dengan

sangkur. “Saya terpaksa me­ nikamnya karena melakukan perlawanan,” ujar Yadi. Melihat tubuh Kodri ber­ simbah darah, tiga seku­ riti PT HIM dan sejumlah warga setempat yang meli­ hat kejadian tersebut lang­ sung meng­evakuasi korban ke klinik terdekat karena meng­a lami pendarahan yang cukup parah. Pada Pukul 20.00, Korban

dirujuk ke RSUD Yukum, Ban­ darjaya, Lampung Tengah, dengan menggunakan ambu­ lans milik Desa Penumangan­ baru yang dikawal dari pihak PT HIM dan keluarga korban sebanyak empat orang. Hingga berita ini ditu­ runkan, situasi di PT HIM terpantau kondusif dan mendapatkan pengamanan dari pihak Brimob Tuba se­ banyak 12 orang. (CK11/D1)

PEKAN ini muslim terbesar bangsa Indone­ di dunia, tetapi kedatangan­nya sia riang gem­ semata untuk bira menyam­ menyelamatkan but Raja Arab investasinya dari Saudi Salman perubahan geo­ bin Abdulaziz al-Saud yang da­ politik dan per­ tang bersama 25 ekonomian glo­ pangeran dan 10 H. Bambang Eka Wijaya bal. Jangan sekali menteri. ­Dengan pun berpikir se­ rombongan 1.500 orang, perti itu karena dengan be­ tamu negara ini terbilang gitu terkesan kurang ikhlas, paling lama berada di Tanah menilai tamu agung hanya Air, yakni sembilan hari. seperti pedagang keliling. Keriangan itu jangan ce­ Jadi, sambutlah tamu pat dinodai dengan per­ agung kita dengan penuh tanyaan apa oleh-olehnya? rasa syukur atas datangnya Saru! Apalagi membanding saudara bersilaturahmi. waktu ke Malaysia, Raja Untuk orang yang datang Arab itu membawa oleh- bersilaturahmi ­j angan oleh Rp95 triliun. Jumlah dibuat kali-kali saling un­ penduduk Malaysia 20 juta, tung, atau dicurigai mau Indonesia 12 kali lipatnya, cari untung saja. Namanya seharusnya oleh-olehnya saudara terikat silaturah­ dikalikan sebanding. mi, yang pasti ialah saling Jangan terlalu berharap tolong-menolong. Silaturahmi dan tolongbegitu, kurang sopan. Ke­ datangan tamu, lebih-lebih menolong, itulah konteks tamu agung, terpenting sila­ persaudaraan terbaik. turahminya. Silaturahmi itu Apalagi saudara kita itu yang menjadi jalan rezeki. orang baik. Bukan hanya Sebaliknya, jangan pula baik pada sesama manu­ berpikir negatif. Misalnya, sia. Namun juga penilaian Raja Arab datang untuk Sang Khalik, yang mem­ memalingkan investasinya berinya amanah sebagai kemari karena di Barat Khadimul Haramain, pe­ makin berat. Di Amerika, layan dua Tanah Suci— Presiden Trump protek­ Mekah dan Madinah. sionis, bahkan anti-Islam. Jadi jangan menilai persa­ Di Eropa, krisis Yunani, habatan ini memakai ukuran Portugal, dan Spanyol duniawi. Nilailah persaha­ tidak kunjung pulih, malah batan ini dengan orientasi Inggris keluar dari Uni ukhrawi, masa depan yang Eropa—Brexit. Di timur, hakiki. Perubahan geopolitik ada Tiongkok, India, dan dan ekonomi global yang Indonesia yang selain per­ mendorongnya mema­ tumbuhan ekonomi zo­ lingkan perhatian kemari, nanya tertinggi di dunia, bagian skenario mendekat­ total penduduknya nyaris kan antarsaudara tersebut. separuh warga bumi. Bangsa Indonesia riang Jadi bukan ketulusan gembira, menerima sau­ silaturahmi atau ingin dara pemimpin negara membantu masyarakat In­ yang mayoritas warganya donesia sebagai penduduk sesama muslim. ***

Add on: facebook.com/buraslampost

Follow on: @buraslampost

siapa mengapa

Transparan dari Bawah TRANSPARANSI menjadi salah satu model di Indonesia sebagai negara demokrasi. Hal itu yang menjadi pendorong Bupati Lampung Selatan Z ­ ainudin Hasan menggalakkan trans­ paransi di pemerintahan mu­ lai dari paling bawah. Transparansi dana desa dan anggaran desa menjadi program percontohan­ nya. Dia meminta seluruh kepala desa memasang n DOK. LAMPUNG POST spanduk mengenai infor­ masi penggunaan dana desa dan anggaran dana desa. “Spanduk mengenai DD dan ADD bisa dipasang di kan­ tor desa dan masjid,” kata adik dari Ketua MPR Zulkifli Hasan itu, beberapa waktu lalu. Bahkan, Sang Bupati langsung memberi peringatan ke seluruh kepala desa untuk wajib memasangnya. Jika tidak, akan dipanggil penyidik kejaksaan untuk diperiksa pengelolaan dan pengerjaan dana desanya. (SYA/R5)

wat-wat gawoh

Oedin Fokus Persiapan Pelantikan Dubes Maret

Demo Pramugari

KETUA DPD PDIP Lampung Sjachroedin ZP menegas­ kan akan menyampaikan pandangan politiknya ihwal Pilgub Lampung dan sosok penerusnya setelah dilantik menjadi duta besar Indone­ sia untuk Kroasia kisaran pertengahan Maret ini. “Oh, belum. Itu dibicara­ kan kalau saya sudah dilantik (sebagai duta besar), maka saya akan ngomong nanti,” kata mantan Gubernur Lam­ pung dua periode itu saat diwawancarai ekslusif Lampung Post, Kamis (2/3). Oedin, sapaan akrabnya, sedang fokus mempersiapkan pelantikannya sebagai Dubes

AKSI demo adalah sah-sah saja dalam demokrasi sebagai sarana dalam menyampaikan aspirasi. Na­ mun, jika demo itu urusan ukuran baju? Nah, kik mak kebagian kawai, nyani kidah (Kalau tidak kebagian baju, ya buat di penjahit). Namun, kali ini demo bukan seka­ dar ukuran baju, melainkan diskriminasi sebagai perusahaan maskapai penerbangan. Sebab, ada pernyataan perusahaan itu hanya menyediakan seragam pramugari hingga ukuran 46. Kontan 400 pramugari maskapai di Rusia itu protes. Seperti dilansir Daily Mail, para pramugari itu menda­ pat peringatan dari maskapai karena dianggap terlalu tua, gemuk, dan tidak lagi cantik. Padahal, ratusan pra­ mugari itu telah bertahun-tahun mengabdi. Tidak heran, mereka merasa kecewa dan merasa didis­ kriminasi. Pantas gawoh kik ukokhan kawai no imbas mit guwaian. Wat-way gawoh (Wajarlah kalau ukuran baju terkait dengan pekerjaan mereka. Ada-ada saja). (MTVN/R5)

Indonesia di Kroasia yang ren­ cananya langsung dilakukan Presiden Joko Widodo. “Seminggu atau dua min­ ggu ini, di pertengahan Maret, akan dilaksanakan pelanti­ kan. Setelah itu, kami meleng­ kapi persyaratan adminis­ trasi. Dokumen beres, maka akan berangkat ke Kroasia. Untuk tanggal pastinya be­ lum tahu,” kata Komjen Pur­ nawirawan Polri itu. Terkait beredarnya informasi yang menyebut nama Bambang Dwi Hartono sebagai pelak­ sana harian (plh) ketua DPD PDIP Lampung, Wakil Ketua Bidang Pemenangan Pemilu (Bapilu) DPD PDIP Lampung

Suhardi Buyung menegaskan bila itu baru sekadar rumor yang belum dapat dipertang­ gungjawabkan kebenarannya. “Plt itu tugasnya untuk menjalankan roda organisasi konsolidasi partai sampai ter­ pilihnya ketua DPD PDIP yang definitif. Untuk menentukan ketua definitif itu akan dirapat­ kan oleh partai,” katanya. Di lain pihak, pengamat politik Universitas Lampung, Ari Darmastuti, menyebut PDI Perjuangan merupakan partai yang sangat sentralistis. Restu DPP sangat berpengaruh da­ lam menentukan figur ketua DPD dan bakal calon guber­ nur. (TRI/U2)


Ruwa Jurai Tanggul Jebol Diperbaiki Darurat

n LAMPUNG POST/ARMANSYAH

MEMBANGUN TANGGUL. Pekerja menimbun tanggul penangkis Way Pisang I Desa Sukamulya, Kecamatan Palas, Lampung Selatan, Jumat (3/3). Mengantisipasi banjir susulan, BBWSMS Lampung perbaiki tanggul penangkis itu secara darurat dengan timbunan karung.

Dinas terkait akan mengusulkan perbaikan permanen tanggul Way Pisang kepada Pemerintah Pusat pada 2018. ARMANSYAH

T

ANGGUL penangkis Way Pisang I Desa Sukamulya, Kecamatan Palas, Kabupaten Lampung Selatan, mulai diperbaiki darurat. Bendungan penahan luapan air itu luluh lantak akibat luapan Sungai Way Pisang, Selasa (21/2) lalu. Pelaksana Teknis Satker Opera­ si dan Pemeliharaan Balai Besar Wilayah Sungai Mesuji Sekampung (BBWSMS) Provinsi Lampung Darno mengatakan pihaknya sebatas memperbaiki darurat. Sebab, perbaikan tanggul penangkis Way Pisang I belum dianggarkan. “Setelah mendapatkan laporan UPT Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PU-Pera) Kecamatan Palas, kami turun dan memperbaiki tanggul tersebut secara darurat. Perbaikannya belum ada anggaran,” kata dia melalui ponsel, Jumat (3/3). Menurutnya, tanggul tersebut jebol dengan ukuran sekitar 30 x

10 meter dan kedalaman 5 meter. Perbaikan tanggul itu menggunakan karung diisi tanah. Karena itu, perbaikan ini sifatnya masih darurat atau sementara. “Ya, namanya mendesak. Kami perbaiki seadanya. Untuk menimbun tanggul itu, kami bawa tanah dari luar diisi ke dalam karung. Yang jelas, perbaikan ini untuk antisipasi banjir susulan. Soalnya, ada ratusan hektare tanaman padi terancam banjir.” Mengenai tanggul penangkis jebol itu, kata Darno, pihaknya akan meng­usulkan perbaikan permanen ke Pemerintah Pusat pada 2018. “Akan kami usulkan pada 2018 nanti. Mudah-mudahan ke depannya kami perbaiki secara permanen,” katanya. Juru Pengairan Tanggul Way Pisang I Dinas PU-Pera Kecamatan Palas, Dayadi, mengatakan perbaik­ an itu langsung dikerjakan dari BBWSMS Lampung. Perbaikan itu dilakukan darurat yang menggunakan timbunan karung. “Sudah sepekan ini kami menimbun tanggul itu. Perkiraan kami sudah hampir 1.800 karung untuk menimbunnya. Penimbunan ini secepatnya kami selesaikan. Dikhawatirkan, hujan deras lagi dan banjir susulan datang,” katanya.

Terendam Banjir Diberitakan sebelumnya, Pemkab Lamsel mengalami krisis benih padi lantaran sejumlah wilayah di kabupaten tersebut terendam banjir yang juga mengakibatkan sejumlah area persawahan terendam air. Menurut data, Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura, dan Perkebunan (DTPHP) setempat musibah

Sudah sepekan ini kami menimbun tanggul itu. Perkiraan kami sudah hampir 1.800 karung untuk menimbunnya. Penimbunan ini secepatnya kami selesaikan. banjir pada akhir Fenruari lalu merendam 5.167,5 hektare (ha) sawah di tiga kecamatan yang mengakibatkan 2.549,50 ha tanaman padi di wilayahnya puso. Ribuan hektare tanaman padi rusak itu tersebar di tiga kecamatan di Lampung Selatan, yakni Palas 1.706,75 ha, Sragi (575,75 ha), dan Candipuro (267 ha). Dengan de-

mikian, Kecamatan Palas menjadi daerah terluas terendam banjir pekan lalu. Untuk Kecamatan Palas terdiri dari Desa Sukamulya 155 ha, Pematangbaru (195 ha), Sukaraja (75 ha), Sukabakti (100 ha), Kalirejo (15 ha), Rejomulyo (10 ha), Palasaji (200 ha), Palaspasemah (125 ha), Pulaujaya (450 ha), Pulautengah (44,5 ha), dan Bumiasih (200 ha). Kepala DTPHP Lampung Selatan Rini Ariasih, Rabu (22/2), menyatakan secara umum penyebab terjadinya banjir di Kecamatan Palas dan Sragi karena luapan Sungai Way Pisang. Lalu di Kecamatan Candipuro karena luapan Sungai Way Katibung. Plh Kepala UPT Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura (TPH) Kecamatan Palas Rusdi mengata­ kan Tanggul Way Pisang tidak kuasa menahan luapan air akibat hujan deras yang terjadi selama 12 jam. “Banjir ini diakibatkan aliran Way Pisang dan saluran primer lainnya meluap. Data sementara luasan tanaman padi terendam di 10 desa di Kecamatan Palas dan dua desa di Kecamatan Sragi,” kata dia, satu haru setelah banjir. (D1) armansyah@lampungpost.co.id

Minta Uang di Jalan akan Dihukum. n Hlm. 16

sabtu, 4 maret 2017

I 13

Program Dekranasda Lampura Harus Khas DEWAN Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Lampung Utara (Lampura) merayakan hari ulang tahun Dekranas ke-37, Jumat (3/3). Diharapkan, di periode mendatang Dekranasda Lampura memiliki ciri khas dalam berkiprah. Harapan itu disampaikan Ketua Umum Dekranasda Lampung Utara Endah Kartika Prajawati Agung dalam perayaan sederhana berupa pemotongan tumpeng di kantor Dekranasda Lampura. Perayaan tersebut turut dihadiri sejumlah pejabat kabupaten setempat. “Saya berharap Lampung Utara memiliki ciri khas sendiri, sehingga setiap event atau acaraacara seremonial tidak lagi menggunakan produk dari luar Lampung Utara. Dan, mengajak kita semua untuk mencintai produk dalam negeri,” kata Endah. Endah mengatakan pera­ yaan HUT ke-37 Dekranas tersebut dirayakan secara sederhana sesuai dengan imbauan dari Dekranasda Provinsi Lampung agar setiap kabupaten/kota merayakan HUT Dekranas secara sederhana dan tidak berlebihan.

“Semoga di HUT ke-37 Dekranas ini, Dekranasda Lampung Utara semakin maju dan semakin jaya serta memiliki kontribusi nyata dalam membantu pemerintah untuk mewujudkan perubahan nyata,” ujar Endah. Hadir dalam perayaan itu Kepala Bappeda Kabupaten Lampung Utara Syahrizal Adhar, Ketua Harian Dekranasda Dina Prawitarini, Wakil Ke­ tua Harian Dekranasda Dayuk Ratih Handayani Widodo, dan para pengu­ rus Deskranasda Lampung Utara. Pada kesempatan itu, Endah memaparkan Dekranasda Lampura pada 2016/2017 telah melaksanakan pembina­ an berupa pelatihan anyaman bambu, pelatihan merajut, pelatihan batik, pelatihan sulaman tumbung manuk , dan pelatihan tapis kepada perajin. “Bahkan, Lampung Utara saat ini telah mampu menghasilkan batik tulis sendiri sehingga dapat meningkatkan nilai ekonomi daerah, serta mampu bersaing de­n gan kabupaten lainnya, baik di tingkat provinsi maupun tingkat nasional.” (FIT/LEH/D1)

Warga Korban Banjir Terserang Tifus SEJUMLAH warga Pekon Parerejo, Kecamatan Gadingrejo, yang diterjang banjir, beberapa hari lalu, terserang tifus. Penyakit tersebut menyerang anak-anak hingga orang dewasa. Kepala Bidang Pengendalian Pemberantasan Penyakit Dinas Kesehat­ an setempat, Sufriyanto, mengatakan banjir berdampak buruk bagi ke­ sehatan warga. “Sejumlah warga terserang tifus. Kami sudah mengerahkan tenaga medis untuk membawa warga yang sakit ke puskesmas rawat inap di Pekon Wates,” ujarnya, Rabu (1/3). Ia mengklaim warga yang sakit mendapat perawatan dari dokter unum. “Bagi warga yang demam, panas-dingin, bawa ke puskesmas agar segera diobati,” kata Sufriyanto. Dia mengatakan

pihaknya terus memantau dan melakukan sosialisasi ke masyarakat agar secepatnya bila terjadi gejala sakit untuk segera melapor atau membawanya ke puskesmas. “Penyakit itu harus diwaspadai. Dapat dipastikan sesudah banjir, penyakit disebabkan bakteri dalam air atau makanan kemudian menyebar ke orang melalui jalur makanan,” ujarnya. Sufriyanto mengimbau kepada masyarakat untuk segera membersihkan tempat-tempat bekas tergenang air, baik dalam selokan maupun tempat lain yang berpotensi sarang penyakit. “Selain itu, gunakanlah air yang berasih dalam setiap mencuci alat rumah tangga, tempat air minum, dan bak mandi agar terhindar dari penyakit,” ujar Sufriyanto. (ONO/D1)

Sejumput Asa di Balik Putaran Gerobak Udin LELAKI berpeci itu perlahan mendorong gerobak berwana biru di jalan lintas Sumatera (Jalinsum) Desa Kedaton, Kecamatan Kalianda, Lampung Selatan. Sesekali salah satu tangannya mengetuk-ngetuk mangkuk untuk menarik minat pembeli. Siang itu, Jumat (3/3), sekitar pukul 13.30, terik matahari enggan menampakkan diri. Rintikan hujan dan deru hembusan angin tak lagi dipedulikan pria itu demi mengais rezeki. Kedua kakinya pun terus melangkah bersama putaran roda gerobak. Begitu dipanggil, pria itu lekas menghampiri bersama gerobak kesayangannya itu. Lelaki berkaus abu-abu itu bernama Udin. Ia setiap hari berkeliling menjajakan bubur kacang hijau sekitar Kota Kalianda.

Profesi itu telah dilakoninya sekitar satu dekade. Lantaran tak punya pekerjaan yang tetap, pria yang kini menginjak usia 46 tahun itu terpaksa mengais rezeki dari jualan bubur kacang hijaunya. Meski demikian, warga Desa Kedaton itu tak terus mencari nafkah demi ketiga anaknya. “Ya, enggak ada lagi pekerjaan yang tetap. Terpaksa saya berjualan bubur kacang hijau berkeliling dengan gerobak seperti ini. Kalau musim kemarau saya berjualan es keliling. Ini kebetuan sedang musim hujan,” kata dia. Berkat berjualan bubur yang dibanderol seharga Rp5.000 per mangkok itu, Udin mampu meng­ umpulkan keuntungan sebesar Rp200 ribu—Rp250 ribu per hari.

Kebutuhan sehari-hari dan biaya anak sekolah bergantung dengan hasil penjualannya itu. “Alhamdulillah, setiap hari dagangan saya habis. Ya, ada kalanya jualan saya tidak habis. Tapi, penghasilannya cukup memunuhi kebutuhan. Bahkan, biaya sekolah anak dari jualan bubur kacang hijau ini,” kata dia. Dari jualannya itu, Udin berharap hasil dari berkeliling jualan bubur kacang hijau ini bisa menyelesaikan semua jenjang pendidikan anaknya. Bahkan, ia ingin menyekolahkan anaknya hingga ke jenjang perguruan tinggi. “Ya, mudah-mudahan saya bisa menyekolahkan anak hingga kuliah. Doakan saja saya sehat selalu agar keinginan saya dapat tercapai,” ujar dia. (D1) n Armansyah

n LAMPUNG POST/ARMANSYAH

PENJUAL BUBUR. Warga Desa Kedaton, Kecamatan Kalianda, Lampung Selatan, Udin (46), meracik bubur kacang hijau yang dijualnya di tepi Jalinsum Desa Kedaton, Jumat (3/3). Udin setiap hari berkeliling berjualan bubur kacang hijau di sekitaran Kota Kalianda untuk mengais rezeki.


14 I

sabtu, 4 maret 2017

Daerah

LAMPUNG POST

Dishub Ajukan Kontrak Susi Air Menurut Indra, jika subsidi penerbangan dianggarkan, penerbangan Susi Air dapat beroperasi kembali pada April 2017. DETA CITRAWAN

D

INAS Perhubungan (Dishub) Pesisir Ba­ rat sedang meng­ usahakan perpanjangan kon­ trak maskapai penerbangan Susi Air dengan mengajukan surat kepada Kementerian Perhubungan pada Februari 2017. Hal ini dimaksudkan agar maskapai itu kembali beroperasi di Bandara Pekon Serai. Sekretaris Dinas Per­ hubungan Pesisir Barat In­ dra Asmara mengemukakan kini pihaknya telah meng­ ajukan surat ke Kemente­ rian Perhubungan pada 2016 untuk perpanjangan kontrak. Namun, isu tidak adanya anggaran subsidi untuk penerbangan Susi Air dari Bandara Pekon Serai ke Bandar Lampung dan sebaliknya meng­akibatkan Dishub mengirimkan surat kembali ke Kementerian Perhubungan pada Febru­ ari 2017. “Setelah mengirimkan surat permohonan per­ panjangan kontrak dan sub­

sidi penerbangan Susi Air Bandara Pekon Serai, Kepala Dinas Perhubungan Pesisir Barat juga datang ke Jakarta untuk berkoordinasi ke Ke­ menterian Perhubungan dan memastikan subsidi penerbangan Susi Air Ban­ dara Pekon Serai tetap ada,” kata dia di ruang kerjanya, Jumat(3/3). Menurut Indra, jika subsidi penerbangan dianggarkan, penerbangan Susi Air da­ pat beroperasi kembali pada April 2017. Pihak Dishub hingga kini belum dapat memastikan apakah kemen­ terian menghentikan sub­ sidi penerbangan maskapai tersebut. “Penerbangan Susi Air di Bandara Pekon Serai memang sudah berhenti sejak November 2016 dan biasanya kembali beroperasi pada April 2017, karena itu kami belum dapat memas­ tikan apakah Kementerian Perhubungan benar-benar menghapuskan subsidi pe­ nerbangan Krui—Bandar Lampung dengan maskapai Susi Air.”

Penjajakan

Mengantisipasi berhenti­ nya penerbangan maskapai Susi Air di Bandara Pekon Serai, pihaknya kini sedang menjajaki maskapai pener­ bangan lain sehingga jika Susi Air tidak lagi melayani rute Krui—Bandar Lam­ pung, masih ada maskapai lain yang beroperasi di bandara. “Walaupun isunya Susi Air tidak lagi mendapatkan subsidi dari pemerintah, kami tetap akan melakukan penjajakan dengan maska­ pai penerbangan yang memiliki spesifikasi pesa­ wat yang sesuai de­n gan kondisi Bandara Pekon Serai untuk melayani pe­ nerbangan ke Bandar Lam­ pung dari Krui,” ujarnya. Persiapan yang dilakukan kini adalah mendata jumlah kunjungan wisatawan ­asing per tahunnya ke Pesisir Barat dengan melaksana­ kan survei ke hotel-hotel di Pesisir Barat. Data tersebut nantinya dapat diguna­ kan untuk memberikan gambaran pangsa pasar penerbang­an di Pesisir Ba­ rat kepada maskapai. (D2) deta@lampungpost.co.id

Agung Hadiri Pengajian TK Kotabumi Utara BUPATI Lampung Utara Agung Ilmu Mangkunegara menghadiri acara penga­ jian dan wisuda ke-1 TK/ TPA Alquran se-Kecamatan Kotabumi Utara di hala­ man Masjid Nurul Huda, Desa Madukoro Prokimal, Jumat (3/3). Turut hadir di antara­ nya Ketua TP-PKK Lam­ pung Utara Endah Kar­ tika Prajawati, Sekretaris Kabupaten Lampung Utara Samsir, Wakil Ketua TP-PKK Lampung Utara Dayuk Ratih Handayani Widodo, Ketua Dharma Wanita Lampung Utara Dewi Anggraeni Samsir, asisten III, anggota DPR, SKPD Lampung Utara, dan para alim ulama. Acara tersebut diawali dengan pembacaan ayat suci Alquran. Ketua pani­ tia sekaligus Ketua Ba­ dan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) Kecamatan Ko­ tabumi Utara, Rohmadi,

n LAMPUNG POST/FAJAR NOFITRA

MENDENGARKAN TAUSIAH. Bupati Lampung Utara Agung Ilmu Mangkunegara, mendengarkan tausiah pada pengajian dan wisuda ke-1 TK/ TPA Alquran se-Kecamatan Kotabumi Utara, di halaman Masjid Nurul Huda, Desa Madukoro Prokimal, Kecamatan Kotabumi Utara, Jumat (3/3). meng­a presiasi dan ber­ terima kasih atas dukungan Bupati. Dia menjelaskan pada 30 Januari 2017 telah melaksanakan ujian dan yang lulus sebanyak 118 santri se-Kecamatan Kota­ bumi Utara. Ketua BKPRMI Provinsi Lampung Ade Utami Ibnu dalam sambutannya ber­ terima kasih kepada para wali murid yang sudah mendidik para santri de­ ngan sebaik-baiknya.

Menurutnya, sebagai induk organisasi pemuda remaja masjid di Indonesia sangat konsentrasi menjadikan anak-anak menjadi saleh dan pihaknya sangat serius untuk mengaktifkan TK, TPA, dan Risma. Bupati Lampung Utara Agung Ilmu Mangkunegara mengungkapkan penting­ nya ilmu dalam kehidup­ an. Sebab, dengan ilmu, membawa kebaikan bagi anak-anak. (FIT/D2)


DAERAH

LAMPUNG POST

sabtu, 4 maret 2017

I 15

Sudin Kunjungi Warga Tiga Daerah

n DOK/LAMPUNG POST

BERI SAMBUTAN. Anggota Komisi IV DPR, Sudin (pegang mikrofon), memberikan sambutan saat kunjungan ke Gisting Permai, Tanggamus, Kamis (2/3).

Dermaga di Pantai Stigi Terbengkalai Dinas terkait diminta mengevaluasi lokasi keberadaan dermaga tersebut. ARMANSYAH

D

ERMAGA di Pantai Stigi, Desa Canggung, Kecamatan Rajabasa, Lampung Selatan, rusak dan terbengkalai sejak beberapa tahun terakhir. Bahkan, der­ maga yang pembangunan­ nya telah menelan anggaran ratusan juta itu tidak pernah digunakan masyarakat se­ tempat lantaran dinilai tidak strategis untuk menyandar­ kan perahu. Raja (50), warga desa set­ empat, mengatakan derma­ ga yang didirikan sejak awal 2013 itu dibangun sepa­ njang 50 meter dan tidak

berfungsi. Sebab, ba­ngunan yang digunakan sebagai tempat tambatan perahu itu tidak pas atau strategis. Sebab, lokasi bangunan itu terletak di bagian bebatuan pemecah ombak. “Bagaimana mau dipakai oleh masyarakat, kalau tem­ patnya tidak strategis. Jika masyarakat menyandarkan perahunya di lokasi itu, saya yakin perahu-perahu yang bersandar akan rusak akibat dihantam ombak dan terbentur bebatuan yang ada di lokasi itu,” ujar dia di kediamannya, Jumat (3/3). Menurut dia, bangunan dermaga tersebut menelan

dana lebih dari Rp100 juta dari dana Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) Mandiri. Namun, se­ jauh ini tidak satu pun warga yang mau menyadarkan pera­ hunya di lokasi tersebut.

Hingga kini dibiarkan terbengkalai dan tidak berfungsi sebagaimana mestinya. “Bangunan dermaga itu menelan dana yang tidak sedikit, Mas. Hingga kini dibiarkan terbengkalai dan

tidak berfungsi sebagaima­ na mestinya. Jelas, mubazir bangunan itu. Coba kalau di­ manfaatkan untuk pemba­ ngunan lainnya,” katanya. Kepala Desa Canggung Mahyudin mengatakan ke­ beradaan dermaga tersebut memang sudah direncanakan melalui musyawarah desa bersama masyarakat. Na­ mun, lokasi pembangunan­ nya tidak sesuai dengan yang direncanakan. Sebab, tim pengadaan dari pusat yang memastikan bahwa di lokasi tersebut yang cocok untuk dibangun. “Akibat tidak digunakan oleh masyarakat setempat, kini bangunan itu mengala­ mi kerusakan dan terbeng­ kalai. Hal itu disebabkan dihantam oleh ombak dan

perawatan dari warga pun tidak ada,” ujarnya. Camat Rajabasa Sabilal mengatakan pihaknya telah mengetahui keberadaan bangunan dermaga tam­ batan perahu tersebut. Bah­ kan, ia sudah mengusulkan ke dinas terkait untuk segera mengevaluasi lokasi pem­ bangunan yang berfungsi sebagai tempat penyadaran perahu itu. “Saya sudah berkordinasi dengan Badan Perenca­ naan Pembangunan Daerah Lampung Selatan, terkait kerusak­an yang ada di lokasi pembangunan itu. Saya juga meminta agar dikaji ulang oleh Dinas Pariwisata Lam­ pung Selatan,” ujarnya. (D1) armansyah@lampungpost.co.id

ANGGOTA Komisi IV DPR, Sudin, mengunjungi warga di tiga kabupaten/kota, yakni Pesawaran, Tang­ gamus, dan Metro, guna menyalurkan bantuan se­ cara pribadi untuk para korban banjir. Dalam kunjungan kerja terse­ but, ia juga menggulirkan bantuan dari program Pe­ merintah Pusat di bidang pertanian, peternakan, dan peri­kanan. Setiap kunjungannya ke tiga daerah itu, setidaknya ada dua lokasi disambangi Sudin untuk menyerap aspirasi masyarakat. Di Pesawaran, Sudin bersi­ laturahmi dengan warga di Desa Kertasana, Kedon­ dong. Di Kertasena, selain me­ nyalurkan bantuan pro­ gram-program, seperti alat mesin pertanian, Sudin juga memberikan bantuan berupa 1 ton beras bagi warga yang menjadi kor­ ban banjir. Berdasarkan data dari perangkat dae­ rah setempat, setidaknya ada sekitar 220 ha sawah yang puso akibat banjir. “Mudah-mudahan dapat

bermanfaat,” kata Sudin, Jumat (3/3). Di Tanggamus, Sudin m e nya m b a n g i wa rg a Gistingpermai dan Gisting­ atas, Kecamatan Gisting. Di dua lokasi itu, Sudin melakukan dialog dengan para petani, peternak, dan penggiat di sektor kehu­ tanan. Di Kota Metro, Sudin bersilaturahmi dengan ja­ jaran SMKN 2 Metro serta berdialog dengan ratusan warga di Purwoasri, Metro Utara. Kepala SMKN 2 Met­ ro Sutarman mengapre­ siasi kunjungan Sudin ke sekolah yang dipimpinnya tersebut. “Kami senang dan berterima kasih dengan Pak Sudin sudah datang berkunjung ke sekolah kami,” kata dia. Salah satu warga Pur­ woasri mengaku senang lantaran baru kali ini ada anggota DPR yang berkun­ jung ke wilayahnya. “Sudah puluhan tahun saya tinggal di sini, alhamdulillah ada anggota DPR yang datang. Ini berkah bagi daerah kami,” kata dia. (YAR/D1)

n LAMPUNG POST/ARMANSYAH

FASILITAS RUSAK. Kondisi bangunan objek wisata pemandian Way Belerang di Desa Sukamandi, Kecamatan Kalianda, Lampung Selatan, rusak parah. Bahkan, objek wisata tersebut hingga kini dibiarkan rusak parah. Foto dibidik pada Jumat (3/3).

Warga Dapat Tambahan Kloset

n LAMPUNG POST/AAN KRIDOLAKSONO

BUKA PEMBLOKIRAN. Kapolres Lampung Selatan menyaksikan pembukaan akses jalan tol trans-Sumatera (JTTS) yang selama ini diblokir warga Dusun Cilamaya, Desa Bakauheni, Kecamatan Bakauheni, Lamsel, Jumat (3/2), sehingga pembangunan jalan tol ruas Bakauheni— Terbanggibesar, Lamteng, dilanjutkan.

PEMERINTAH Desa Purwo­ dadi Simpang bersama ca­ mat dan bintara pembina desa (babinsa) setempat menyalurkan tambahan bantuan kloset sebanyak 24 unit dalam tindak lanjut program jambanisasi. Hal itu ditandai dimulainya penggalian lubang WC di salah satu rumah warga di Desa Purwodadi Simpang, Kecamatan Tanjungbin­ tang, Lampung Selatan, Jumat (3/3). Kepala Desa Purwodadi Simpang Putra menga­ takan kegiatan hari itu merupakan bagian dari program jambanisasi yang telah dicanangkan Bupati Lampung Selatan Zainudin Hasan. Putra menjelaskan program tersebut sudah dijalankan di desanya. Se­

banyak 200 kloset dari pemerintah desa telah disa­ lurkan ke sebagian warga tidak mampu. “Kami sudah menyalur­ kan 200 kloset kepada war­ ga tidak mampu, ditambah 24 dari Badan Kerja Sama Antardesa Unit Pelaksana Kegiatan Tanjungbintang,” ujar dia. Babinsa Desa Purwodadi Simpang Serka Sukarmin, yang turut membantu peng­ galian WC, mengatakan adanya program jambani­ sasi pemerintah kabupaten agar masyarakat dapat hidup lebih sehat. “Semoga dengan adanya batuan kloset ini masyarakat dapat hidup lebih sehat,” kata dia. Waliyem (60), warga pene­ rima bantuan, menyam­ paikan terima kasihnya

kepada pemerintah desa. “Alhamdulillah, Mas, saya dapat bantuan ini rasanya senang banget,” ujarnya. Camat Tanjungbintang Alamsyah mengatakan ta­ hun ini target 7—8 desa mendapat bantuan melalui program jambanisasi dan tahun depan harapannya sudah semua mendapatkan­ nya. Sebanyak 280 kloset diberikan kepada warga yang terbagi di 16 desa. Ta­ hun depan harapannya tidak ada lagi warga yang tidak mampu belum mendapat bantuan kloset,” ujarnya. Diketahui sebelumnya, Bupati Lampung Selatan telah memberikan bantuan kloset secara simbolis saat Musyawarah Rencana Pem­ bangunan Tanjungbintang akhir Februari lalu. (*/D1)

n LAMPUNG POST/SUKISNO

PENGGALIAN WC BANTUAN. Kepala Desa Purwodadi Simpang, Putra, bersama aparat desa setempat melakukan penggalian WC bantuan program jambanisasi di Desa Purwodadi Simpang, Tanjungbintang, Lampung Selatan, Jumat (3/3).


KRIMINAL DAERAH

16 I sabtu, 4 maret 2017 Paranormal Pemerkosa Pasien Dibekuk

WARGA Serang, Banten, Lintang (43), yang mengaku paranormal dan merudapaksa AM (19), dibekuk Team Khusus Antibandit (Tekab) 308 Polsek Penengahan, di Pelabuhan Merak, Banten, Kamis (2/3), sekitar pukul 20.00. Berdasarkan informasi yang dihimpun, kejadian bermula saat korban bersama Ratman, rekannya, mendatangi kontrakan tersangka di Desa Ruguk. Kedatangan korban untuk mengobati penyakit asam lambung yang dideritanya selama ini. Sebelum mengobati, tersangka menyuruh rekan korban mengambil baju salinan di rumah korban. Saat rekannya pergi, tersangka mengajak korban ke perkebunan dengan alasan untuk menyiapkan pemandian air kembang. Di perkebunan sepi itu tersangka memegang korban dan menyetubuhinya. Tersangka mengancam agar korban tidak menceritakan aksi bejatnya. Setelah puas memerkosa korban, tersangka mengajak ke ko nt r a k a n nya ke m b a l i . L a l u , tersangka melarikan diri menuju Merak, Banten. Kapolsek Penengahan AKP Mulyadi Yakub menjelaskan peristiwa itu diketahui petugas Satlantas Polres Lampung Selatan saat sedang berpatroli. Atas laporan itu, pihaknya langsung bergegas mendatangi korban dan meminta keterangan saksi-saksi. Setelah mendapatkan keterangan saksi, p i h a k nya l a n g su n g m e n ge j a r tersangka. “Mereka melaporkan jika ada orang yang minta tolong karena diperkosa. Ada saksi yang bilang kalau tersangka naik kapal di Pelabuhan Bakauheni, sekitar pukul 17.00,” kata dia di Mapolsek, Jumat(3/3). Kemudian, polisi berkoordinasi dengan KSKP Pelabuhan Merak untuk menjaring tersangka de­ ngan ciri-cirinya. Beberapa jam kemudian, tersangka berhasil dibekuk petugas KSKP Pelabuhan Merak. Pihaknya menyita sejumlah barang bukti, di antaranya celana dan baju korban. Kemudian membawa korban ke RSUD Kalianda untuk kelengkapan proses penyi­ dikan. “Dari tangan tersangka kami sita barang bukti empat unit telepon genggam, 12 bungkus rokok, tasbih, dan power bank,” ujarnya. (HAN/KRI/D2)

LAMPUNG POST

seLINTAS

Pencuri Penyedot Air Ditangkap ANGGOTA Polsek Tanjungraya menangkap Solani (29), pelaku tindak pidana pencurian, di kediamannya pada Jumat (3/3), sekitar pukul 02.00. Dari hasil pemeriksaan, diketahui tersangka pernah melakukan aksi pencurian kendaraan bermotor. Kapolsek Tanjungraya AKP Kurmen menerangkan jika warga Desa Muaratenang, Kecamatan Tanjungraya, Mesuji, itu ditangkap berdasarkan LP/57/V/2016/Pld Lpg/Res Me­ suji/Sek Tanjungraya tanggal 1 Mei 2016. “Sebelumnya, pada 27 April 2016, sekitar pukul 11.00, di Desa Brabasan, RT 04, RK 02, Kecamatan Tanjungraya, pelaku mencuri dua mesin penyedot air merek Sanyo warna biru dan merek Simizu warna biru di sumur belakang ru­ mah milik Aan Sulistiono (26),” kata Kapolsek di Mapolsek, Jumat (3/3) Menurut Kurmen, dari tangan tersangka, polisi menyita 1 gergaji besi pemotong pipa, 2 pipa, dan potongan tali tambang. Dari hasil interogasi, tersangka mengaku te­ lah melakukan pencurian motor Yamaha RX milik warga Muaratenang. (NAS/D2)

Tiga Pengguna Narkoba Ditahan

n LAMPUNG POST/CANDRA PUTRA WIJAYA

FOCUS GROUP DISCUSSION. Satuan Pembinaan Masyarakat Kepolisian Resor Way Kanan mengadakan Focus Group Discussion membahas masalah premanisme atau pungutan liar, di Balai Kampung Banjarmasin, Kecamatan Baradatu, Jumat (3/3).

Minta Uang di Jalan akan Dihukum Dia mengimbau sopir yang melintas di jalan lintas Sumatera Way Kanan tidak memberikan uang. CANDRA PUTRA WIJAYA

K

EPALA Satuan Pembinaan Masyarakat (Satbinmas) Polres Way Kanan AKP Dirhamsyah menyebutkan upaya meminta uang di jalan dengan perilaku tidak baik akan dihukum. Hal itu terungkap saat Satbinmas Polres Way Kanan menggelar Focus Group Discussion (FGD) membahas masalah premanisme dan pungutan liar (pungli), di Balai Kampung Banjarmasin, Kecamatan Baradatu, Jumat (3/3). “Dengan adanya FGD ini kami selaku kepolisian mengajak seluruh masyarakat di Way Kanan untuk tidak melakukan upaya-upaya meminta uang di jalan. Kemudian, memberikan pengetahuan hukum bahwa meminta uang di jalan de­ ngan perilaku tidak baik akan dihukum sesuai pasal yang dikenakan,” ujarnya, kemarin.

Menurut Dirhamsyah, FGD ini dilaksanakan untuk mencari solusi dan memberantas premanisme serta pungli yang sering dialami para pengguna Jalinsum, tepatnya di Way Kanan. Hingga kini, polisi telah ber­ upaya melakukan patroli di daerah

Kami siap datang membantu, melindungi dan melayani masyarakat tentang aksi pemberantasan premanisme atau pungli. rawan. Selain itu, pemasangan banner sesuai dengan progam prioritas promoter Kapolri dalam penguatan pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat, serta quick wins Polri telah ditempatkan berikut dengan nomor telpon (0723) 461047 kantor Polres Way Kanan. Dia mengimbau sopir yang melintas di Jalinteng Way Kanan tidak memberikan uang. “Kami siap datang

membantu, melindungi dan melayani masyarakat tentang aksi pemberan­ tasan premanisme atau pungli. Kami juga berharap para pengguna Jalin­ sum di wilayah Kampung Banjarmasin dapat melintas secara aman, nyaman, dan tertib,” ujarnya.

Karang Taruna Perwakilan dari Dinas Sosial Way Kanan, Musa, menyampaikan hal-hal yang berkaitan dengan pungli dan kenakalan remaja. Dia memberikan solusi agar dibentuk karang taruna supaya remaja sekitar yang sering duduk di pos dapat melakukan hal yang bermanfaat, tanpa mengganggu pengguna Jalinsum. Perwakilan dari Kementerian Agama (Kemenag) Way Kanan, Ustaz Thohir, menambahkan agar pendekatan agama dan pembinaan secara konsisten oleh tokoh agama kepada remaja kampung tersebut dapat ditingkatkan. “Mudahmudahan dengan bersama, semua akan lebih mudah ke depannya,” kata dia. (D2) candra@lampungpost.co.id

ANGGOTA Satuan Reserse Narkoba Polres Lampung Selatan menggerebek rumah Boy (33), tersangka penya­ lahgunaan narkoba jenis sabu-sabu, di Desa Kesugihan, Kecamatan Kalianda, Lampung Selatan, Kamis (2/3), sekitar pukul 09.30, dan langsung menahannya. Dalam penggerebekan itu, polisi juga menahan dua tersangka lain, yaitu Septiansyah (25), warga Desa Lubukdalam, dan Zailani Kaulana, warga Dusun Jembatbesi, Desa Gunungterang. “Kami menggerebek rumah salah seorang tersangka di Desa Kesugihan,” kata Kasat Resnarkoba Polres Lampung Selatan Iptu M Ari Satriawan, mewakili Kapolres Lampung Selatan. Ari menjelaskan penggerebekan dilakukan karena mendapatkan informasi di rumah tersebut sering terjadi transaksi narkoba jenis sabu-sabu. Mantan Paminal Polda Lampung itu menerangkan dalam rumah tersebut, terdapat dua tersangka lain yang sedang menggunakan barang terlarang itu. “Mereka bertiga sedang pesta sabu-sabu saat kami gerebek,” kata dia. Barang bukti yang disita adalah beberapa plastik paket kecil sisa sabu-sabu beserta seperangkat alat isapnya. (HAN/D2)

Polsek Gelar Pengecekan Senpi KEPOLISIAN Sektor Pesisir Tengah, Pesisir Barat, meng­ gelar pengecekan senjata api yang dimiliki oleh anggota polsek setempat, di halaman Mapolsek Pesisir Tengah, Kamis (2/3). Kapolsek Pesisir Tengah Kompol Fery Anda Eka Putra menerangkan pengecekan itu dilakukan untuk memastikan bahwa semua senpi yang digunakan oleh anggota masih berfungsi dengan baik, dan layak digunakan sehingga tidak disalahgunakan. “Semua senpi yang dimiliki anggota kami periksa. Satu per satu surat-surat senpi diperiksa, mulai dari kondisi fisik hingga kelengkapannya. Pemeriksaan dilakukan agar tidak ada penyalahgunaan ketika bertugas di lapangan,” ujar Fery. Menurut dia, penggunaan senpi harus sesuai dengan peraturan Kapolri yang sudah ada sehingga pihaknya menggelar pengecekan untuk memastikan bahwa anggota bisa bertanggung jawab dengan senpi mereka. “Pergunakan senpi harus sesuai Perkapolri No. 8 Tahun 2009, tentang Implementasi Prinsip dan Standar Hak Asasi Manusia, Dalam Penyelenggaraan Tugas Kepolisian Negara Republik Indonesia, serta di dalam Perkapolri No. 1 Tahun 2009 tentang Penggunaan Kekuatan dalam Tindakan Kepolisian.” (CK10/D2)

GELIAT Pasar metro

Happy Group Metro Center Layani Terapi Gratis KEHADIRAN Happy Group Metro Center di bilangan Ruko Metro Mega Mall sangat membantu masyarakat. Pasalnya, di tempat itu melayani terapi gratis. Terapi kesehatan terbaru dari Korea tersebut mampu mengobati berbagai penyakit. “Di sini memang untuk orang-orang yang khawatir dengan kesehatannya,” ujar Mega Rahmawati, pemilik toko, Jumat (3/3). Menurut dia, kehadiran Happy Group Metro Center sudah berjalan enam bulan ini. Terbukti, setiap harinya bisa mencapai 300 orang yang datang dari berbagai daerah di Lampung untuk terapi. “Setelah mereka merasakan manfaatnya, lalu membeli produk tersebut,” ujarnya. Mega mengungkapkan alat terapi buatan Korea, yaitu Smart Pulse, berfungsi untuk melancarkan sirkulasi darah. Dia melanjutkan alat ini bisa digunakan oleh siapa saja dari anak-anak berusia lima tahun, baik laki-laki maupun perempuan. Menurut dia, bagi yang menderita

HAPPY TERAPI. Puluhan pengunjung menyambangi Happy Terapi di kompleks Metro Mega Mall, Jumat (3/3). n LAMPUNG POST/ AHMAD RIANTO

penyakit kronis, seperti darah tinggi, diabetes, kolesterol, asam urat, dan rematik, rangsangan Smart Pulse ini sangat membantu meningkatkan energi tubuh dan pemulihan kesehatan tubuh secara alami. Hal itu telah diprogramkan sehingga tidak akan membahayakan dan aman bagi tubuh. Mega meneruskan dengan Smart

Pulse terapi stroke berat juga bisa merasakan keberhasilannya. “Kami buka setiap hari dari pukul 07.30— 16.30, kecuali Minggu,” ujarnya. Di sini menyedikan alat-alat terapi Smart Pulse. “Mereka kami gratiskan, setelah merasakan manfaat dari terapi tersebut, baru membelinya.” Mega menambahkan terapi Smart

Pulse merupakan pengobatan alami bioelektronik perangsang syaraf. Alat tersebut memiliki beberapa fungsi, di antaranya mengurangi nyeri pada tubuh, meningkatkan peredaran darah, refleksi otot, mengurangi lemak, meningkatkan produksi hormon tubuh lebih baik dan membuat fungsi tubuh kembali normal. (CAN/D2)

Toko Al-Iman Dikenal Minyak Wanginya TOKO Al-Iman dikenal akrab dengan menjual berbagai minyak wangi. Toko yang berada di bi­ langan lantai II, Blok H2 No.6, Shoping Center, itu juga menjual alat- alat hadro, marawis, simbal, dan raling bass, selain itu menjual Alquran dan peci. “Toko kami di sini ada sejak berdirinya Shoping pada 1980 hingga sekarang dagangannya be lum berubah,” ujar Ujang, pemilik toko. Ia mengaku di tokonya dikenal dengan minyak japaron, istamul, kasturi, dan parfum baju. “Lumayan, banyak juga yang datang untuk berbelanja kemari.” Namun, Ujang mengakui ramai-ramainya pembeli saat petani musim panen. “Kalau hari-hari biasa agak sepi, tetapi masih ada juga yang berbelanja. Biasanya pada siang hari,” ujarnya.

Ujang melanjutkan ­ khir-akhir ini pembeli­ a nya terasa sepi. Menurut dia, terkadang orangorang malas naik-turun tangga lantaran lokasinya di lantai II. Meski demikian, pengusaha minyak wangi ini optimistis menjalani hari-harinya. “Ya rezekinya ada saja, setiap harinya,” kata dia. Dia mengungkapkan menjual minyak wa­ ngi, alat-alat hadro, dan marawis, terutama peci, cukup laris. Kuncinya adalah pelayanan. Menurut dia, pembeli harus dilayani dengan baik . Terbukti, hingga saat ini tokonya bisa bertahan dan pembelinya selalu ada. “Kami melayani pembeli harus baik, meski yang datang hanya melihatlihat, tetap kami terima dengan baik. Sehingga tidak sedikit, lama-lama juga membuat tertarik,” ujarnya. (CAN/D2)


OPINI

LAMPUNG POST

SABTU, 4 maret 2017

I 17

nuansa

Rumah Sakit Ngelip!

M

n SUGENG RIYADI

Pesona Dana Desa Dhanny S Sutopo Ketua BPPM dan Pengajar Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP), Universitas Brawijaya

M

ANTRA kesejahteraan melalui pembangunan desa tidak saja terus dirawat oleh pemerintah. Terbukti, dari tahun ke tahun, alokasi dana desa selalu meningkat, tentu ini sebuah perwujudan dari ikrar bahwa desa sebagai kutub pembangunan nasional. Altar baru untuk menyemai kesejahteraan melalui perhatian lebih terhadap desa rasa­nya memang menghadirkan sebuah asa, setelah aneka percobaan pembangunan dijalankan dengan hasil yang sebagian mengecewakan. Namun, di sini muncul pertanyaan kritis: apakah pesona dana desa tidak akan menjadi petaka bagi pengelolanya? Mengingat dana pembangunan desa semakin besar, seperti kita lihat dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) untuk tahun 2017 di­ alokasikan sebesar Rp50 triliun. Angka ini meningkat dari anggaran tahun 2016 yang sebesar Rp46,9 triliun. Bahkan angka nan gadang untuk tahun 2018 pun telah digunturkan Presiden Jokowi, yakni Rp120 triliun. Memang di balik melimpahnya dana desa, dekapan persoalan pun juga terjadi. Seperti yang terjadi saat ini realisasi penyalurannya masih banyak masalah. Data penyaluran dana desa yang tercatat di Kementerian Keuangan baru 80,4% atau sebesar Rp37,8 triliun (data per awal November 2016). Dari data ini tampak masih ada sisa anggaran dana desa yang belum terdistribusikan dengan baik. Ada dana sekitar Rp9,1 triliun yang belum tersalurkan, sementara tahun 2016 berakhir tinggal beberapa saat lagi.

desa, tata kelola desa banyak menjadi penyebabnya. Misalnya, pertama, banyak daerah yang belum memiliki aturan tentang penetapan rinci dana desa, sehingga tidak sesuai ketentuan. Kedua, masih banyak daerah yang melaporkan penyaluran belum tepat waktu. Hal ini terkait realisasi dana desa tahap pertama. Seperti diketahui, penyaluran dana desa ini dilakukan dalam dua tahap per semester. Pada semester pertama lalu,

Selain program PPK, rezim SBY juga memperkenalkan program Beras Miskin (Raskin), Bantuan Langsung Tunai (BLT), Asuransi Kesehatan Keluarga Miskin (Askeskin), dan Program Penanggulangan Kemiskinan Perkotaan (P2KP) serta Prona Pertanahan juga Desa Sehat. realisasi penyalurannya mencapai 99,2% atau sebesar Rp27,9 triliun dari Rp28,1 triliun. Sedangkan pada semester kedua, realisasi penyalurannnya baru mencapai 52,3% atau sebesar Rp9,8 triliun dari Rp18,7 triliun. Seharusnya, hal-hal seperti itu tidak boleh terjadi, akselerasi pemerintah dalam mewujudkan kesejahteraan tidak seharusnya terhalang persoalan teknis. Kelemahan tata kelola juga akan menjadi bencana bagi penyaluran dana desa.

Tata Kelola Keuangan Semangat UU Desa No. 6/2014 adalah menyejahterakan masyarakat desa, bukan lagi pembangunan di desa yang dikendalikan ketat secara administratif dari atas. Namun, saat spirit memajukan desa tanpa berbenah mereformasi administrasi/politik untuk memberdayakan desa, langkah yang elok serta programprogram menakjubkan tetap hanya akan menjadikan komersialisasi desa terulang. Seperti tersendendatnya penyaluran dana

PARTISIPASI OPINI

Selama ini telah banyak pola pembangunan desa yang telah digulirkan oleh berbagai pemerintahan/rezim. Bila kita lacak, setelah era reformasi, pemerintah Habibie melaksankan program IDT (inpres desa tertinggal) untuk membangun desa. Saat hasil nyata belum mewujud, pemerintahan Habibie lengser dan program inipun seolah menguap. Berlanjut pada masa Megawati, ada

pak de pak ho Raja Salman dan Pak Jokowi sepakat mbangun Islam sing kafah!

Ya... helau ana, Pak De.

n SUGENG RIYADI

pojok DPRD minta Pemkot selesaikan Pasar SMEP . Nah... bola panas ada di Wali Kota! n Lampung Selatan krisis benih padi. Waduh, mau menanam apa para petani?

Lampung Post menerima opini orisinal dan tidak dikirim ke media lain, tak lebih dari 6.000 karakter. Kirim via e-mail ke opini@lampungpost.co.id dengan mencantumkan nomor kontak dan rekening bank. Kami mengutamakan tulisan yang mengkaji fenomena aktual di lingkungan masyarakat Lampung. Setiap artikel/tulisan, foto atau materi apa pun yang telah dimuat di Lampung Post dapat dipublikasikan atau dialihwujudkan kembali dalam format digital dan atau nondigital tetap merupakan bagian dari harian ini.

Direktur: Usman Kansong. Pemimpin Redaksi/Penanggung Jawab: Iskandar Zulkarnain. Pemimpin Perusahaan: Prianto A. Suryono. Dewan Redaksi Media Group: Bambang Eka Wijaya, Djadjat Sudradjat, Elman Saragih, Gaudensius Suhardi, Laurens Tato, Lestari Moerdijat, Najwa Shihab, Putra Nababan, Rahni Lowhur Schad, Saur Hutabarat, Suryopratomo, Usman Kansong. Kepala Divisi Pemberitaan: D. Widodo. Kepala Divisi Content Enrichment: Iskak Susanto. Kepala Divisi Percetakan: Kresna Murti. Asisten Kepala Divisi: Nova Lidarni, Musta’an Basran, Sri Agustina. Sekretariat Redaksi: Nani Hasnia.

Jejak Pembangunan Desa

program pembangunan desa yang berhasil dibidani yakni Program Pengembangan Kecamatan (PPK). Saat itu model ini menjadi acuan untuk setiap pembangunan desa, sayang program yang diagung-agung keberhasilnnya tersebut lebih fokus pada pembangunan fisik, sementara program ekonomi dan pembangunan sosialnya hampir tidak tersedia. Selain itu PPK ini sendiri hanya menyentuh kelas elite di perdesaan saja. Dan selajutnya saat nahkoda negara dipegang rezim SBY (Susilo Bambang Yudoyono) tetap melanjutkan program PPK, namun dimodifikasi dengan nama baru yakni PNPM (Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat) Mandiri yang konsepnya tetap menggunakan konsep PPK dengan sumber pembiyaan dari pemerintah daerah. Selain program PPK, rezim SBY juga memperkenalkan Program Beras Miskin (Raskin), Bantuan Langsung Tunai (BLT), Asuransi Kesehatan Keluarga Miskin (Askeskin), dan Program Penanggulangan Kemiskinan Perkotaan (P2KP) serta Prona Pertanahan juga Desa Sehat. Program ini pun sulit dikatakan sukses, justru aroma tak sedap dalam pemanfaatan dana-dana program yang merebak, hingga bermuara pada kasus-kasus pidana pimpinan dan pengurus desa. Berbagai jurus telah dijalankan berbagai ramuan telah dihidangkan, namun yang luput dalam konteks pembangunan perdesaan adalah sering pemerintah memandang masyarakat desa bersifat homogen, yakni mempunyai kepentingan bersama dan mampu menyelesaikan masalah secara bersama. Sehingga peranan pemerintah hanyalah sebagai perancang strategi pembangunan, dan pengadaaan kemudahan serta pelayanan kepada masyarakat. Padahal, hipotesis itu hanya ilusi semata, sebab pada masyarakat desa terdapat stratifikasi sosial dan ekonomi serta tak jarang konflik laten dalam perebutan sumber daya ekonomi dan politik turut menjadi isu yang menebar. Semoga pesona dana desa diikuti pula dengan kelembagaan yang prima agar tidak menjadi petaka serta elegi di kemudian hari. n

ENGUPING pembicaraannya, dua orang yang sedang santap malam ini berasal dari Lampung Timur dan tengah menunggui keluarganya yang dirawat. “Siapa yang sakit, Mas,” tanyaku saat duduk berhadapan di sebuah warung makan dekat RSU Ahmad Yani Metro sekitar dua bulan lalu. “Bapak, Mas. Biasalah penyakit orang tua,” n LAMPOST/hendrivan ujar seorang yang bertubuh gemuk tanpa Iskak Susanto Wartawan menjelaskan penyakit apa sesungguhnya. Lampung Post Aku pun tak tertarik menanyakan apa penyakitnya. Yang membuatku tertarik justru alasannya berobat ke RSUAY yang jaraknya hampir 60 km dari rumah mereka di Kecamatan Way Jepara. “Kok enggak ke rumah sakit di Sukadana saja. Kan lebih dekat,” tanyaku. Kali ini, keduanya menjelaskan dengan antusias bahkan cenderung curhat. “Ini bukan maunya yang sakit. Tapi siapa yang bakal nunggu. Soalnya, kalau di sana, mau makan saja susah. Mana bisa malam-malam seperti ini keluar cari makan. Jarang ada warung, selain itu kami juga takut keluar malam di sana,” ujarnya. “Kalau yang sakit mah manut saja mau dibawa ke mana. Wong dia enggak bakal ke mana-mana juga. Di tempat tidur saja kan,” ujar pemuda satunya, adik si gemuk yang mengaku bernama Manto. Menurut dia, kalau berobat di Metro, malah banyak kerabat yang menyatakan siap menunggui pasien. “Kalau di Sukadana, susah nyari yang mau gantian nungguin,” ujarnya. *** Sabtu (25/2), Menteri Kesehatan Nila Djuwita F Moeloek beserta jajaran dari Pemerintah Provinsi Lampung meninjau bangunan Rumah Sakit Umum Bandar Negara Husada, Kotabaru, Lampung, yang rencananya bakal diresmikan pada Juni 2017 mendatang. Beberapa dokter spesialis, yaitu dokter spesialis anak, kandung­ an, bedah, dan penyakit dalam pun bakal ditugaskan di sana. Rumah sakit milik provinsi yang setara dengan RS tipe C itu nantinya dilengkapi dengan 100 tempat tidur yang semuanya kelas tiga. Keberadaan rumah sakit itu merupakan salah satu jawaban sulitnya pengembangan lokasi rumah sakit di tengah kota. Tetapi, lokasinya yang sekitar 30 km dari pusat kota—20 km lebih, di antaranya melewati daerah sepi, tanpa permukiman dengan kondisi jalan yang belum bisa dibilang baik—jelas butuh daya tarik lain untuk mengunjunginya. Menteri boleh saja menyatakan rumah sakit itu akan cepat berkembang karena dekat dengan jalan tol dan daerah industri. Tetapi, hampir 20 km dari jalan tol bukan jarak yang dekat. Daerah industri pun masih jauh untuk menjangkau rumah sakit tersebut. Selama jalan dan daerah sekitarnya masih berupa hutan, Manto dan kakaknya akan berpikir beberapa kali untuk merawat sang ayah di rumah sakit ini. Manto dan kakaknya pasti akan bilang, rumah sakit kok ngelip banget ya...? n

Redaktur: Abdul Gofur, Iyar Jarkasih, Muharram Candra Lugina, Padli Ramdan, Rinda Mulyani, Vera Aglisa, Wiwik Hastuti.

Desain Grafis/Foto Redaktur: Hendrivan Gumala, Asisten Redaktur: Sugeng Riyadi, Nurul Fahmi, Ridwansyah.

Biro Wilayah Selatan (Lampung Selatan): Herwansyah (Kabiro), Aan Kridolaksono, Juwantoro.

Asisten Redaktur: Aris Susanto, Delima Natalia Napitupulu, Dian Wahyu Kusuma, Eka Setiawan, Fathul Mu’in, Ricky P. Marly, Susilowati, Wandi Barboy.

Biro Wilayah Utara (Lampung Utara, Way Kanan, Lampung Barat): Mat Saleh (Kabiro), Aripsah (Asisten Kabiro), Eliyah, Hari Supriyono, Yudhi Hardiyanto, Candra Putra Wijaya, Yon Fisoma, Fajar Nafitra.

Senior Account Manager Jakarta: Pinta R Damanik.

Biro Wilayah Tengah (Lampung Tengah, Metro, Lampung Timur): Chairuddin (Kabiro), M. Wahyuning Pamungkas (Asisten Kabiro), Agus Chandra, Agus Susanto, Andika Suhendra, Djoni Hartawan Jaya, Suprayogi, Musannif Effendi Y.

Manager Sirkulasi: Indra Sutaryoto.

Liputan Bandar Lampung: Adi Sunaryo, Deni Zulniyadi, Febi Herumanika, Firman Luqmanul Hakim, Ikhsan Dwi Satrio, M Umarudinsyah Mokoagow, Nur Jannah, Setiaji Bintang Pamungkas, Umar Wira Hadi Kusuma, Zainuddin, . Liputan Jakarta: Hesma Eryani, Luchito Sangsoko. Radio SAI-LAMPOST.CO. : Isnovan Djamaludin (Redaktur), Asrul Septian Malik. Publishing (Tabloid, Majalah, Buku): Rahmat Hidayat, Djadi Satmiko. Content Enrichment Bahasa: Wiji Sukamto (Asisten Redaktur), Chairil, Kurniawan, Aldianta.

Biro Wilayah Timur (Tulangbawang, Mesuji, Tulangbawang Barat): Juan Santoso Situmeang (Kabiro), Merwan (Asisten Kabiro), Rian Pranata. Biro Wilayah Barat (Tanggamus, Pringsewu, Pesawaran): Widodo (Kabiro), Abu Umarali, Sudiono, Ahmad Amri.

Senior Account Manager Lampung: Syarifudin. Account Manager Lampung: Edy Haryanto. Account Manager Iklan Biro: Siti Fatimah. Manager Keuangan & Akunting: Handoko. Alamat Redaksi dan Pemasaran: Jl. Soekarno Hatta No.108, Rajabasa, Bandar Lampung, Telp: (0721) 783693 (hunting), 773888 (redaksi). Faks: (0721) 783578 (redaksi), 783598 (usaha). http://www.lampost.co e-mail: redaksi@ lampungpost.co.id, redaksilampost@yahoo.com. Jakarta: Gedung Media Indonesia, Kompleks Delta Kedoya, Jl. Pilar Raya Kav. A-D, Kedoya Selatan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Telp: (021) 5812088 (hunting), 5812107, Faks: (021) 5812113. Kalianda: Jl. Soekarno-Hatta No. 31, Kalianda, Telp/Fax: (0727) 323130. Pringsewu: Jl. Ki Hajar Dewan-

tara No.1093, Telp/Fax: (0729) 22900. Kotaagung: Jl. Ir. H. Juanda, Telp/Fax: (0722) 21708. Metro: Jl. Diponegoro No. 22 Telp/Fax: (0725) 47275. Kotabumi: Jl. Pemasyarakatan Telp/Fax: (0724) 26290. Liwa: Jl. Raden Intan No. 69. Telp/Fax: (0728) 21281. Penerbit: PT Masa Kini Mandiri. SIUPP: SK Menpen RI No.150/Menpen/SIUPP/A.7/1986 15 April 1986. Percetakan: PT Masa Kini Mandiri, Jl. Soekarno - Hatta No. 108, Rajabasa, Bandar Lampung Isi di Luar Tanggung Jawab Percetakan. Harga: Eceran per eksemplar Rp3.000 Langganan per bulan Rp75.000 (luar kota + ongkos kirim).

DALAM MELAKSANAKAN TUGAS JURNALISTIK, WARTAWAN LAMPUNG POST DILENGKAPI KARTU PERS DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA ATAU MEMINTA IMBALAN DENGAN ALASAN APA PUN. Member of Media Group


LAMPUNG POST 69 JT NEGO

200 JT NEGO

HARGA NEGO

95 JT NEGO

85 JT NEGO

60 JT NEGO

66 JT NEGO

110 JT NEGO

BAZAR MOBIL SECOND

18 I SABTU, 4 MARET 2017

TOYOTA COROLLA ALLNEW 97 MANUAL MULUS BE SIAP PAKAI

ISUZU ENGKEL BAK NHR55 THN 2008 HUB: PUTRA 0818 711125

ISUZU ELF ENGKEL BOK THN 2009 HUB: PUTRA 0818 711125

ISUZU ELF DOBEL THN 2008 HUB: PUTRA 0818 711125

DAIHATSU ALL NEW XENIA 1.3 SILVER R DELUXE 2012, HUB : 0812 73054516

TOYOTA KIJANG INNOVA SOLAR G 2011, SILVER, KM 54.00, HUB : 081273054516

SUZUKI BALENO, BE KODYA, TAHUN 2000 WARNA HITAM, HUB : 0812 73054516

DIJUAL MURAH L300 BOX TH 2002, PLAT BE, PJK HDP, KNDISI PRIMA, HUB. 0812.7960.7819

Kijang SGX 1997, bensin, hrg 80 jt nego Hub. 0813-6753-3331

Grand Livina 2009, type SU, abu2 metalik, hrg 115 jt nego Hub. 0813-6753-3331

Nissan Terano granroad hitam,2002, BE, Manual, hrg 110 jt Hub. 0856-5875-7775

CIVIC 2004 115 Jt, Nego/082182000318

Mitsubishi triton, putih, 2011, plat BD, Nego Hub. 0812-7415-6117

Mitsubishi TS, hitam, 2012, BE, Nego Hub. 0812-7415-6117

AVANZA G 08 BE MT 112 Jt, Nego/081272199150

Timor Dohc th 2000, htm,BE kodya,AC,PW,PS, Rp. 40 Jt/Ng Hub : 0858-3800-0800

Timor Sohc th 99,biru,BE kodya, AC,PW, PS,CL,remot Rp. 36 Jt/Ng Hub: 0858-3800-0800

Daihatsu Feroza th 94,htm,plat B, AC,PW,PS,siap pakai Rp.47 Jt/Ng Hub: 0858-3800-0800

AVANZA G 2008/BE/MT 118 Jt, Nego/Hp : 081379788382

Kijang LGX 2003 125 Jt, Nego/Hp : 0813 69530999

Avanza Velloz 2012/ BE/AT 155 Jt, Nego/Hp : 081369630999

Jimny 2000 62 Jt, Nego/Hp : 0813 69530999

STRARLET 1990 crem,mlus,gres,ac,pr,sonsis, hub.0813.6969.5555

KIJANG 92,biru met ac,pr,rt,siap pke hub.0852.7900.7272

KUDA silver

CARY PICK UP,2006

INOVA 2007

ac,pr,siap pke,bsa tuker tambah hub.0813.6969.5555 2001

mesin sases,body mulus, siap kerja,hub.0852.7900.7272

type G silver,bensin,gres siap pke bs tker tambah.HP.0813.6969.5552

YARIS HITAM

KATANA 2009

type j ,th 2008 posisi d kalianda lampung selatan,085658779202

power strering,hijau,fulfar,ac,flek resing, ban besar,hub.0813.6969.5555

SUZUKI AURIO 2003 hitam ,bensin, siap pke 60 jta ngo hub. 0852.7900.7272

Terios 08 135 jt/081369530999

BALENO 2001 B MT 75 JT, Nego/0811723457

TAFT GT 4X4 1995 65 JT, Nego/0812722380

GRAND INOVA B G. 2.5 MT 2013 240 JT, Nego/081279200444

HONDA CITY 1996 /MT 57 JT, Nego/081279200444

KIJANG KRISTA DIESEL 2000 B MT 97.5 JT, Nego/HP 081279200444

HONDA ACCORD B/2002/VTI 90JT, Nego/HP 081279200444

ALL NEW CIVIC 2009 BE MT BALIK DP 85 JT, Nego/081379700700

FREED PSD 2010 175 JT, Nego/081379700700

BMW 318I AT LIMITED EDISION 2000 110 JT, Nego/081379700700

FORTUNER 2.7 2005 170 Jt, Nego/081379788382

XENIA XI DELUXE 2010 105 JT, Nego/081274664617

Innova E 2006/BE/MT 115 JT, Nego/081274664617

GRANDMAX 2011 BE 1.3 65 JT, Nego/085279911893

GRANDMAX 2013 BE 1.3 75 JT, Nego/085279911893

Terios TS 2010 BE MT 135 Jt, Nego/081279200444

Terrios TX 2008/BE/AT 135 Jt, Nego/Hp : 0813 69530999

Honda CRV 2005/BE/AT 125 Jt, Nego/Hp : 0821 81312930

Honda CRV 2008/AT 188 Jt, Nego/Hp : 0821 81711978

Avanza G 2012/BE/MT 148 Jt, Nego/Hp : 0853 77389999

Honda City VTEC 2007 125 Jt, Nego/Hp : 0853 77389999

Avanza 2012/AT/Jok Kulit 157 Jt, Nego/Hp : 0813 69530999

Fortuner VNT 2012 B/MT 350 Jt, Nego/Hp : 0853 77389999

COROLLA 1997 TV AC Nego/082372506999

Inova G 2008/B/MT 160 Jt, Nego/Hp : 0812 31380818

Avanza G 2012/BE/AT/50 RB 145 Jt, Nego / Hp : 0853 77389999

Suzuki SX 4 2009/B/AT 115 Jt, Nego/Hp : 0821 81711978

Avanza G 2011/BE/AT 125 Jt, Nego/Hp : 0813 79788382

Nissan March 2012 BE/MT 115 Jt, Nego/Hp : 0813 79788382

Kijang LX/BE/MT/PW/DB 75 Jt, Nego/Hp : 0853 77389999

Honda Jazz 2004 BE/AT 110 Jt, Nego/Hp : 0853 77389999

Jimni 4x4 trepes 82 45 jt 081369530999

Honda Jazz 2004/BE/AT + Audio 99 Jt, Nego/Hp : 0852 73836499

Inova G 2011/BE/MT/Hitam 173 Jt, Nego/Hp : 085273836499

Honda CRV 2001/BE/AT 95 Juta, Nego/Hp : 0823 77180502

Jimny 4x4 Offroad 88 Juta, Nego/Hp : 0853 77389999

AVANZA E 2012 B MT 135 JT, Nego/082182000318

BMW 328I M40 1990 MT 45 JT, Nego/ 082282000318

BMW 318 MT 28 JT, Nego/082182000318

JAZZ TRIPTONIK 2008. PJK BARU KM RENDAH, Nego/085273836499

Dyna 110 ST bak kayu 2013 warna Merah Plat BE kondisi siap pakai 150jt nego No Hp 085269642356

Grandmax Pickup’2016 1.5 AC PS Hitam Plat BE Kotamadya 95jt Nego No Hp 085279775707

Jazz RS 2011 Warna Abu-abu Metalik Matic Plat BE Harga 168jt Nego No Hp 082371990005

Colt 120ss Pickup 2015 Hitam Kondisi seperti baru Plat BE 75jt Nego No Hp 082186451956

Pajero Exceed 2014 Warna Hitam Matic KM 20rb Plat BE kota Madya Harga 355jt Nego No Hp 08117277277

Serena type CT Matic 2010 Hitam BE kotamadya Harga 135jt Nego No Hp 082281104145

Grand Livina SV Tahun 2011 Plat BE warna Abu-abu Metalik Harga 125jt Nego No Hp 082179272612

Hilux DC type V Matic 2014 Hitam Plat BE Harga 315jt Nego No Hp 082186037477

Juke 2011 AT/ CVT, Pajak panjang. Siap pakai harga Rp 150 juta nego hub 081369188181

Pajero 2010 super exced, Pajak panjang, Orsinil km rendah,Mutasi dibantu,Dijamin siap pakai tdk ada perbaikan,Harga Rp 247 juta nego Hub 081369188181

Yaris E 2010 Warna Silver Manual Plat BE Harga 128jt Nego No Hp 085279083000

Innova G 2007 Manual Plat B Warna hitam Harga 145jt Nego No Hp 082181308886

Avanza Veloz 1.5 Manual 2012 Plat B Silver metalik harga 155jt Nego No Hp 082306574999

Rush type S Manual 2008 Warna Biru Metalik Plat BE Harga 128jt Nego No Hp 085383311389

INNOVA V 2006 m/t Bensin, BE 444 DI, km 125rb, Hub. 0812-10592000

Grand New Avanza G Manual 2015 Akhir Warna Putih Plat BG mulus Harga 167 Nego No Hp 082375235004

HONDA CITY VTECH TH’2004, PLAT B, WARNA CHAMPAGE, HRG 95 JT NEGO. SAMPAI JADI. HUB. 0813.6953.0999

LUXIO TYPE X TH’2010, SILVER, PLAT BE, HARGA110 JT NEGO. SAMPAI JADI. HUB. 0813.6953.0999

HONDA JAZZ VTEC’2005, PLAT BE, MERAH TRIPTONIC, MATIC, HARGA 105 JT NEGO SAMPAI JADI. HUB. 0813.6953.0999

DAIHATSU TERIOS TX ADVANTURE TH’2011, HITAM, MATIC, 155 JUTA NEGO SAMPAI JADI. HUB. 0813.6953.0999

JIMNY’87 FULL OFFROAD 4 X 4, AC, POWER STERING, BAN KOMODO, PLAT H, HRG 80 JT NEGO. HUB. 0813.6953.0999

DAIHATSU GRAND MAX’2011 TYPE O OPTIMA MINIBUS, PLAT BE KODYA, SILVER, HARGA 90 JT NEGO. HUB. 0813.6953.0999

APV TYPE GL’2012, HITAM, PLAT BE, HARGA 105 JUTA NEGO. HUB. 0813.6953.0999

INNOVA THN 2006 TYPE G, 2000CC, NEGO. HUB.081369086655

TOYOTA ALTIS G BE MT 175 Jt, Nego/081271846218

Espass 1.3 2003 BE 55 Jt, Nego/08117223835

FORTUNER 2.7 BENSIN 2OO5 IST 275 Jt, Nego/081379788382

FANTHER BOX 2008 Nego/082379203099

GRAND LIVINA XV 2011/12 BE MT KM 20 RB 135 Jt, Nego/085377389999

HONDA CRV 2.0 MT 2002 BE KM RENDAH 110JT 08117223835

HONDA STEAM 2002 Nego/081272846281

55 JT NEGO

Kijang kapsul LX th 99 biru mulus BE kodya mesin halus siap pakai cp. 0853 77070549

FORTUNER 2011 BE MT KM 60 290 Jt, Nego/085377389999

KIJANG LSX DIESEL 2001 79 JT 081367939779


PENDIDIKAN

LAMPUNG POST

sabtu, 4 maret 2017

I 19

IAIN-Lamteng Jalin Kerja Sama Pendidikan

SENAM BUKU Murid PGTK dan SD Gagas Ceria memperlihatkan buku saat mengikuti senam buku pada acara Kariaan Maca Gagas Ceria (Kamagaca) di Bandung, Jawa Barat, Jumat (3/3). Kegiatan Kamagaca merupakan cara unik SD Gagas Ceria mengajak murid agar mencintai buku dan meningkatkan minat membaca. n ANTARA/AGUS BEBENG

Polinela Buka Tiga Prodi D-4 Kuota penerimaan mahasiswa baru di Polinela untuk 2017 sebanyak 920 orang. ASRUL SEPTIAN MALIK

P

OLITEKNIK Negeri Lampung (Polinela) membuka tiga program studi diploma 4 (D-4) atau sarjana terapan. Ketiga prodi tersebut adalah Akutansi Perpajak­ an, Teknologi Produksi Tanaman Holtikultura, dan Teknologi Rekayasa Kimia Industri. “Tiga prodi ini dibuka sesuai dengan kebutuhan Provinsi Lampung. Syarat minimal enam dosen lulusan S-2 sudah terpenuhi,” kata Kepala Unit Informasi dan Humas Polinela Teguh Budi Trisnanto kepada Lam-

pung Post, Jumat (3/3). sejak 7 Februari—25 April. Teguh mengatakan tahun ini PMKAB dibuka untuk pelajar sePolinela menerima 920 mahasiswa Lampung dan Sumatera Selatan, baru untuk 18 prodi. Jumlah masedangkan penerimaan dari PMDhasiswa yang diterima tahun ini KPN berbasis pangkalan data siswa sama dengan tahun lalu, tapi hanya sekolah (PDSS) layaknya SNMPTN di untuk 15 prodi. perguruan tingPihaknya akan gi negeri (PTN). mengurangi Polinela juga kuota penerimembuka jalur Pembagiannya adalah maan beberapa tes tertulis lewat program studi. jalur PMKAB 20%, PMDKN ujian masuk poPolinela, kata liteknik negeri 10%, UMPN 60%, dan ujian (UMPN) April— dia, menerima mandiri 10%. mahasiswa baru Mei dan ujian lewat jalur pomandiri mulai tensi akademik; penelusuran minat, Juli—Agustus. kemampuan akademik, dan bakat “Jalurnya ada dua, tanpa tes dan (PMKAB) 6 Februari—24 Maret dan tertulis. Sudah ada beberapa yang penelusuran minat dan kemammendaftar. Jumlah pelajar yang puan politeknik negeri (PMDKPN) mendaftar ke Polinela terus naik

setiap tahun,” kata dia. Kasubbag Akademik Polinela Kasmir mengatakan kuota penerimaan mahasiswa baru sesuai dengan arahan Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi. Pembagiannya adalah jalur PMKAB 20%, PMDKN 10%, UMPN 60%, dan ujian mandiri 10%. “Kami membuka penerimaan tanpa tes 30% dan lewat tes 70%,” kata Kasmir. Ia menambahkan ada juga program penerimaan beasiswa, seperti Bidik Misi 132 mahasiswa, beasiswa pemda 100 mahasiswa, dan beasiswa peningkatan prestasi akademik (PPA) sebanyak 100 mahasiswa. (S1)

lain, seperti Pesawaran, Pringsewu, Metro, hingga Lampung Tengah. Melalui kegiatan Euphoria 9, Refan berharap rasa percaya diri para pelajar untuk berprestasi semakin meningkat. “Belajar itu tidak hanya di kelas, tetapi juga melalui prestasi-prestasi dari kegiatan seperti ini,” ujarnya. Ketua pelaksana Euphoria 9, Gilang Martadinata, mengatakan Euphoria 9 diadakan sebagai wadah berkreasi dan berprestasi para siswa. Sesuai dengan tema yang mereka pilih, yakni Enhance your panache and hardwork for the best result to igniting talent, menurut Gilang, melalui kegiatan tersebut diharapkan dapat menumbuhkan rasa percaya diri setiap pelajar di Lampung untuk berprestasi. Cindy Putri Ayomi, salah satu peserta lomba solo song asal SMA Negeri 1 Terusan Nunyai Lampung Tengah, mengatakan sangat antusias mengikuti kegiatan Euphoria 9 karena ingin menambah pengalaman serta menyalurkan bakat dan hobinya dalam bernyanyi. (RUD/S1)

n LAMPUNG POST/DOK

KERJA SAMA. Rektor IAIN Raden Intan Lampung M Mukri menandatangani nota kesepahaman atau MoU dengan Bupati Lampung Tengah Mustafa, Jumat (3/3), di gedung rektorat kampus setempat.

Wakil Bupati Lantik Pengurus Ikam Lamtim

n LAMPUNG POST/RUDIYANSYAH

EUPHORIA 9. Para siswa mengikuti cabang lomba cepat tepat (LCT) dalam kegiatan Euphoria 9 yang diadakan di SMAN 9 Bandar Lampung, Jumat (3/3).

Kemenag Awasi Buku Pesantren KEMENTERIAN Agama akan mengawasi buku ajar pondok pesantren agar tidak tersusupi materi radikalisme sehingga lembaga pendidikan keagamaan nonformal tersebut tetap moderat. “Kalau sekiranya ada kitab, buku menyesatkan, dan sebagainya bisa dilarang,” kata Direktur Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama Kamaruddin Amin di ruang kerjanya di Jakarta, kemarin. Dia mengatakan pelarangan terhadap materi ajar

dapat dilakukan pemerintah seiring program standardisasi pesantren. Pada prosesnya, kata dia, standardisasi pesantren akan melakukan telaah terhadap materi ajar di pondok pesantren. Kajian buku dan kitab ajar akan dilakukan secara mendalam sehingga dapat dilakukan pengelompokan buku. “Kemenag, lewat surat keputusan menteri atau dirjen, akan mengeluarkan standar kitab-kitab yang boleh dibaca yang diakui pemerintah. Tidak menutup

kemungkinan pemerintah mengeluarkan daftar kitab yang tidak dianjurkan untuk dibaca atau bisa jadi dilarang kalau ada buku kitab yang ternyata menyesatkan, radikal, dan sebagainya,” kata dia. Dalam proses pengelompokan buku itu, kata Kamaruddin, akan melibatkan tim kajian yang terdiri dari unsur pondok pesantren, ahli, Kemenag, dan pihak lain terkait. Menurut dia, pemerintah harus mengetahui materi yang diajarkan oleh pesantren. (ANT/S1)

SMK Seni Perlu Hidupkan Budaya Konservatori DIREKTUR Jenderal Kebudayaan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Hilmar Farid mengatakan pendidikan vokasi seni perlu menghidupkan kembali budaya konservatori. Budaya konservatori yang menggembleng siswanya seperti di sanggar pernah ada dalam khazanah sekolah menengah seni di Indonesia. Ia menjelaskan budaya tersebut merujuk pada lembaga pendidikan, seperti sekolah menengah seni rupa, sekolah menengah seni kejuruan, atau sekolah menengah

Negeri (UIN) sudah menasbihkan diri menjadi kampus yang tidak hanya mencetak manusia pemikir, tetapi juga manusia aksi. “Dalam Alquran itu dijelaskan bahwa manusia yang membawa kemaslahatan bagi umat dan masyarakat tidak hanya manusia yang berilmu, tetapi adalah manusia yang beramalah (bertindak), tidak hanya man of thought, tetapi man of action,” kata dia. Mustafa hadir di Kampus IAIN bersama Liga Mahasiswa Partai NasDem. Organisasi pemuda di bawah NasDem ini juga menyumbang pembangunan Masjid IAIN Safinatul Ulum. Masjid yang mampu bisa menampung jemaah hingga 6.000 orang ini akan menjadi masjid kampus terbesar dan termegah di Indonesia. (RIN/S1)

asrul@lampungpost.co.id

Euphoria 9 Ajang Kreativitas Pelajar KEGIATAN bertajuk Euphoria 9 yang diadakan di SMA Negeri 9 Bandar Lampung resmi dibuka hari ini (4/3). Berbagai cabang perlombaan diadakan sebagai wadah kreativitas pelajar di Lampung. Ketua OSIS SMAN 9 Reghufer Refan Mubarak mengatakan kegiatan yang diikuti pelajar SMP dan SMA ini selain menjadi ajang berkreasi pelajar se-Lampung, juga menjadi wadah pembelajaran anggota OSIS SMAN 9 Bandar Lampung sebagai penyelenggara dalam memanajemen kegiatan. Diadakan untuk memperingati HUT SMAN 9 Bandar Lampung, menurut Refan, Euphoria 9 kali ini mendapatkan respons yang semakin baik dari para pelajar Lampung. Jumlah peserta yang mengikuti berbagai cabang perlombaan, seperti lomba cepat tepat, solo song, scrabele, speech contes, fotografi, film pendek, hingga akustik band mencapai 500 peserta. Peserta tidak hanya berasal dari sekolah di Bandar Lampung, tetapi juga dari kabupaten/kota

IAIN Raden Intan Lampung dan Pemerintah Kabupaten Lampung Tengah menjalin kerja sama di bidang pendidikan. Penandatanganan nota kesepahaman (MoU) dilakukan oleh Rektor IAIN Raden Intan M Mukri dengan Bupati Lampung Tengah Mustafa, di gedung rektorat IAIN, Jumat (3/3). Mukri mengatakan IAIN merupakan kampus yang sedang bertumbuh dan saat ini sudah memiliki 15 ribu mahasiswa, 1.600 mahasiswa merupakan putra-putri Lampung Tengah. “Melalui kerja sama ini, kami harapkan ada bantuan beasiswa pendidikan bagi mereka. Berapa pun nilainya itu sangat berarti,” kata Mukri. Menurutnya, IAIN yang tengah bertranformasi menjadi Universitas Islam

seni musik. Namun, ketika polanya diseragamkan dan menjadi SMK seni, budaya itu pun terkikis. “Awalnya memang konservatori lalu jadi SMSR, SM musik, dan karawitan. Kemudian, jadi SMK ya habis. Sisi keterampilan yang mengasah kreativitasnya turun,” kata Hilmar, Jumat (3/3). Menurut dia, pola konservatori biasanya mengajarkan siswa tidak hanya piawai memainkan kesenian, tetapi juga pada penciptaan. Tidak heran kalau dulu belajar di konservatori bisa memakan waktu sampai

empat tahun, bahkan di luar negeri siswa konservatori bisa belajar enam sampai delapan tahun. “Saat ini semua sisi konservatorinya dihilangkan. Sisi penciptaan jadinya agak hilang. Kalau secara khusus melatih orang bisa musik di luar sana banyak kursus musik. Jadi ini agak mendua karena jumlahnya enggak pernah bertambah. Siapa yang mau investasi kalau masa depannya enggak jelas,” kata dia. Dia juga menilai sejak dulu sampai saat ini jumlah konservatori

yang kemudian bertransformasi di Indonesia tidak pernah bertambah. Hanya ada 12 SMK seni dan tersebar di Jawa dan hanya ada satu di Bali. Untuk mengembalikan budaya konservatori, kata dia, tidak harus menambah jumlah yang terbatas, tetapi perlu meningkatkan kualitas yang sudah ada. “Dalam arti secara konsep balik ke konservatori tadi. Konservatori enggak boleh ada beban-beban itu seperti UN. Pengetahuan umum tetap perlu tapi enggak besar,” ujarnya. (ANT/S1)

WAKIL Bupati Lampung Timur Zaiful Bokhari melantik pengurus Ikatan Mahasiswa Lampung Timur (Ikam Lamtim) periode 2017—2018. Pelantikan dengan tema Bersinergis untuk Lampung Timur yang lebih baik ini digelar di aula Kantor Bupati Lampung Timur, Jumat (3/3). Pelantikan dihadiri perwakilan Dinas Pemuda dan Olahraga, Dinas Kelautan dan Perikanan, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Dinas Pariwisata, Dinas Peternakan, serta alumni Ikam Lamtim dan Komunitas Remaja Positif (Repost). Zaiful berharap pengurus baru Ikam Lamtim dapat memberikan manfaat dan contoh yang bagi bagi masyarakat. Ketua Umum Ikam Lam-

tim Amirudin mengatakan pelantikan ini dilakukan di kantor Pemkab dengan tujuan mengenalkan pengurus baru kepada Pemerintah Kabupaten Lampung Timur sekaligus menyinergikan program organisasinya dengan visi dan misi bupati dan wakil bupati. Mahasiwa Teknik Elektro Universitas Lampung ini menjelaskan Ikam Lamtim akan membuat program desa binaan di Muara Gading Mas, Kecamatan Labuhanmaringgai. Program ini guna membanatu meningkatkan mutu pangan yang dihasilkan nelayan tradisional di daerah tersebut. Pihaknya juga mengadakan road to school untuk meningkatkan mutu pendidikan di daerah. (PKL/S1)

Mahasiswa Dilibatkan Atasi Diskriminasi Gender MENTERI Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) telah meluncurkan program one student save one family (OSSOF) untuk mengantisipasi maraknya kekerasan dan tindakan diskriminatif terhadap perempuan dan anak dengan melibatkan mahasiswa. “ P r o g ra m i n i d a p a t menjadi wujud realisasi mahasiswa terhadap tridarma perguruan tinggi, yakni pengabdian pada masyarakat. Fungsi dan tanggung jawab sosial yang melekat pada mahasiswa dapat memberi penyadaran dan wawasan kepada masyarakat,” kata Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Yohana Yembise, Jumat (3/3). Dia juga menilai pentingnya perguruan tinggi

dan pusat studi wanita membawa isu kesetaraan gender dalam ranah akademik. Untuk itu, dia mengimbau kepada seluruh rektor dan ketua pusat studi wanita untuk mengambil langkah konkret dengan merumuskan kebijakan gender dalam pendidikan nasional. Demikian pula pusat studi gender/anak (PSG/A) dan pusat studi wanita (PSW) juga penting terlibat dalam pelaksanaan program pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak, di antaranya melalui kajiankajian yang rekomendasinya dapat menjadi bahan penyusunan kebijakan pembangunan PPPA dan dapat diimplementasikan bermitra dengan lembaga pemerintah dan nonpemerintah. (ANT/S1)


HUMANIORA

20 I sabtu, 4 maret 2017

LAMPUNG POST

Rektor UBL Jabat Ketua ADRI Lampung

n LAMPUNG POST/IKHSAN DWI NUR SATRIA

AKREDITASI A. Direktur Pembinaan Kelembagaan Pendidikan Tinggi Direktorat Jenderal Kelembagaan Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Totok Prasetyo menyerahkan surat akreditasi kepada Rektor Unila Hasriadi Mat Akin dalam Silaturahmi dan Syukuran atas perolehan akreditasi A Unila, di GSG kampus setempat, Jumat (3/3).

Tiga SMP di Pesisir Barat Siap UNBK TIGA sekolah menengah pertama di Kabupaten Pesisir Barat siap menggelar ujian nasional berbasis komputer (UNBK). Ketiga sekolah tersebut adalah SMPN 1, SMPN 2, dan SMPN 3 Pesisir Tengah. Kepala Bidang Pendidikan Dasar dan Menengah Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Pesisir Barat Rena Novasari mengatakan UNBK SMP akan dilaksanakan pada Mei mendatang. Dari 35 SMP negeri dan swasta, baru tiga sekolah yang siap UNBK karena keterbatasan sarana penunjang, seperti komputer dan jaringan internet. Siswa SMP yang akan mengikuti ujian berbasis komputer ini sebanyak 541 orang. Menurut dia, masih ada kendala yang dihadapi sekolah untuk melaksanakan UNBK, terutama masalah listrik. “Saat UNBK berlangsung, listrik harus stabil agar semua perangkat yang dipakai, seperti server, laptop, atau komputer bisa tetap menyala,” kata dia, saat mendampingi Kepala Dinas Pendidikan dan Kabudayaan Pesisir Barat Hapzi, Jumat (3/3). Ia menerangkan ketiga SMP tersebut telah melaksanakan simulasi UNBK dan semuanya berjalan lancar. Simulasi ini untuk mengenalkan peserta ujian cara menjawab soal-soal di layar komputer. “Mudahmudahan pelaksanaan UNBK pada Mei mendatang lancer,” ujarnya. Sekretaris Disdikbud Pesisir Barat Bukri mengatakan pihaknya sudah mengetahui usulan warga untuk membangun sekolah luar biasa (SLB) dan sekolah menengah kejuruan (SMK) di Kecamatan Lemong. (CK10/YON/S1)

Unila Menuju PTNBH Rektor berjanji tidak akan menaikkan uang kuliah mahasiswa jika Unila sudah berstatus badan hukum. ASRUL SEPTIAN MALIK

U

NIVERSITAS Lampung berencana beralih status dari perguruan tinggi negeri dengan bantuk badan layanan umum menuju perguruan tinggi negeri berbadan hukum (PTNBH). Rencana ini dilakukan setelah Unila mendapat akreditasi A. Rektor Unila Hasriadi Mat Akin mengatakan pihaknya telah membuat surat keputusan (SK) tim perumus PTNBH agar Kampus Hijau segera bertransformasi menjadi badan hukum. Dengan berbadan hukum, Unila mampu mengelola kampus secara mandiri karena memiliki otonomi khusus. “Kami sudah akreditasi A dan sekarang fokus untuk jadi PTNBH. Kami sudah membentuk tim perumus,” kata Hasriadi usai acara syukuran dan kuliah umum atas perolehan akreditasi A di Gedung Serbaguna (GSG) Unila, Jumat (3/3). Hasriadi memastikan perubahan status menjadi PTNBH tidak akan membuat uang kuliah tunggal (UKT) mahasiswa naik. Selama ini ada

penilaian bahwa dengan menjadi PTNBH, biaya kuliah semakin tinggi karena kampus diberikan kewenangan untuk mengatur sendiri. Menurut dia, perubahan menjadi PTNBH berpotensi menurunkan UKT karena kampus memiliki kewenangan untuk memanfaatkan seluruh aset yang ada secara mandiri seh-

Jangan khawatir dengan PTNBH, justru Unila bisa memanfaatkan seluruh asetnya untuk income dan membuat UKT lebih murah dari sebelumnya. ingga diharapkan mandiri secara finansial. “Saya jamin UKT enggak bakal naik kalau PTNBH, malah bisa turun. Di UI saja ada UKT yang lebih murah dari Unila, mereka PTNBH,” kata dia. Direktur Kelembagaan Tinggi Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Toto Prasetyo, yang turut hadir di GSG Unila, mengatakan tidak ada masalah soal UKT pada PTNBH. Pihaknya berharap PTNBH bisa lebih meningkatkan kualitas perguruan tinggi. Ia meminta Unila tidak cepat

puas setelah mendapat akreditasi A. Unila harus terus berbenah, menambah lagi program studi terakreditasi A sehingga peringkat bisa masuk ke standar internasional. Menurut dia, Kemenristek dan Dikti mendata Unila masuk ke peringkat 18 dari peringkat 22 pada tahun 2016. Saat ini ada 50 PT yang terakreditasi A dari total 4.490 PT negeri dan swasta di seluruh Indonesia. Dari jumlah itu baru 1.118 kampus yang sudah mendapatkan akreditasi. Kemudian dari total 25 ribu program studi, baru ada 6.000 yang terkareditrasi. “Jangan khawatir dengan PTNBH, justru Unila bisa memanfaatkan seluruh asetnya untuk income dan membuat UKT lebih murah dari sebelumnya. Apalagi Unila sekarang sudah peringkat 18,” ujarnya. Presiden Badan Eksekutif Mahasiswa Unila Herwin Saputra berjanji akan terus mengawal rencana alih status Unila menjadi PTNBH. PTNBH memilki dampak plus dan minus, salah satunya kewenangan menentukan besaran uang kuliah. “Jika menaikkan uang kuliah, BEM akan menolak,” kata dia. Ia meminta Unila lebih transparan dalam mengelola uang kuliah. (S1) asrul@lampungpost.co.id

REKTOR Universitas Bandar Lampung (UBL) Yusuf Barusman dijadwalkan dilantik sebagai ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) Perkumpulan Ahli dan Dosen Republik Indonesia (ADRI) Provinsi Lampung, hari ini (4/3), di Balai Pelatihan Kesehatan Bapelkes Kota Batam, Kepulauan Riau. Yusuf Barusman dilantik bersama delapan ketua DPD ADRI beberapa provinsi, seperti Kepulauan Riau, Sumatera Selatan, Sumatera Utara, Kalimantan Utara, Kalimantan Timur, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Utara, dan Sulawesi Tengah. Humas UBL Indriati Agustina Gultom, yang turut dalam pelantikan tersebut, melalui pres rilisnya, menyebut pelantikan tersebut akan dilakukan bersamaan dengan kegiatan International Multidisciplinary and Call for Paper ADRI yang berlangsung pada 3—5 Maret. Indriati menjelaskan Yusuf Barusman terpilih secara aklamasi memimpin ADRI Lampung pada 14

Februari lalu, untuk masa bakti empat tahun ke depan, yakni pada kepengurusan periode 2017—2021. “Mereka yang terpilih dan dilantik terdiri para ahli dan dosen yang menyebar berkarier di kampus negeri dan swasta serta lembaga penelitian lain,” kata Indri. Indri menambahkan selain pelantikan. Kegiatan di Batam juga diisi rencana konferensi dan workshop bagi seluruh jajaran pengurus ADRI di tingkat nasional. Keberadaan ADRI yang terdiri para dosen, ahli pikir, dan kaum cendekiawan kampus, menurut Indriati, untuk memperkuat implementasi tridarma perguruan tinggi, terutama pada poin penelitian terapan dan pengabdian masyarakat yang secara langsung dapat dirasakan manfaatnya oleh sivitas akademika hingga masyarakat. “Te r mas uk me ngo p timalkan penggunaan teknologi yang mudah diperoleh secara efisien, efektif, dan menjadi keharusan,” kata dia. (RLS/S2)

n ANTARA/DIDIK SUHARTONO

PAMERAN LUKISAN RANCAK. Sejumlah pelajar mengamati lukisan yang dipajang pada pameran lukisan bertajuk Rancak di House Of Sampoerna, Surabaya, Jawa Timur, Jumat (3/3). Sebanyak 30 lukisan karya Masdibyo dan Gigih Wiyono dipamerkan sampai 1 April 2017.

Mapala Umitra Beri Penyuluhan

n ANTARA/ADIWINATA SOLIHIN

HADRAH TRADISIONAL JAWA TONDANO. Penari membawakan hadrah tradisional etnis Jawa Tondano (Jaton) di Yosonegoro, Kabupaten Gorontalo, Gorontalo, Kamis (2/3). Lomba hadrah tradisional tersebut diikuti peserta dari empat daerah, yaitu Gorontalo, Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah, dan Maluku.

UNIT Kegiatan Mahasiswa Pencinta Alam (UKM Mapala) Umitra Bandar Lampung mengadakan penyuluhan lingkungan hidup kepada siswa sekolah dasar (SD) di SD Sumur Kumbang, Kalianda, Lampung Selatan, Jumat (3/3). Penyuluhan diberikan untuk menumbuhkan rasa kepedulian kepada lingkungan sejak usia dini. Ahmad Alfian, salah seorang pengurus UKM Mapala Umitra yang ikut serta, mengatakan mereka memberikan beberapa materi, seperti pentingnya menjaga kele-

starian lingkungan, mulai dari lingkungan sekitar seperti rumah dan sekolah. Para siswa yang mengikuti kegiatan tersebut, menurutnya, sangat antusias saat diberikan materi seputar penghijauan, kebersihan lingkungan, dan pola hidup sehat yang harus diterapkan dalam keseharian. Penyampaian materi yang atraktif dan disesuaikan dengan usia siswa membuat mereka antusias. Penyuluhan lingkungan terhadap siswa SD tersebut,

menurut Ahmad, menjadi bagian dari kegiatan pendakian Gunung Rajabasa yang juga berlokasi di Lampung Selatan. Dalam setiap pendakian, UKM Mapala Umitra memang selalu memberikan penyuluhan kepada masyarakat lokal sekitar gunung untuk menjaga kelestarian lingkungan. “Kami juga melakukan agenda rutin, yaitu bershi-bersih gunung dan meminta masyarakat sekitar gunung untuk menjaga lingkungan,” ujarnya. (PKL/S2)

50% Hutan Mangrove Rusak

Cegah Kanker dengan Konsumsi Buah dan Sayur

LEBIH dari 50% hutan mangrove di Indonesia sudah rusak. Perlu perhatian semua pihak, terutama pemerintah, untuk memperbaiki mangrove di Tanah Air. “Kita memiliki hutan mangrove sedikitnya 3 juta hektare, tersebar di seluruh wilayah kepulauan Indonesia Indonesia. Namun, hampir setengahnya sudah mengalami kerusakan,” kata Deputi II Bidang Koordinasi Sumber Daya Alam dan Jasa Kemente-

DINAS Kesehatan Provinsi Lampung mengimbau masyarakat agar rajin mengonsumsi buah dan sayur untuk menekan risiko kolestrol dan kanker yang merupakan penyakit berbahaya. Kepala Bidang Promosi Kesehatan Dinkes Lampung Asih Hendrastuti mengatakan kanker dan kolesterol dapat dicegah dengan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas). Program ini mengajak masyarakat untuk rajin mengonsumsi

rian Koordinator Bidang Kemaritiman Repulik Indonesia Agung Kuswandoyo di Karawang, Jawa Barat, kemarin. Menurut dia, kerusakan yang melanda sebagian besar hutan mangrove ini harus menjadi perhatian serius dari semua pihak. Dari unsur pemerintah, pengusaha, dan masyarakat untuk bersama-sama mengembalikan kekayaan mangrove. “Angka kerusakan tersebut merupakan hasil pe-

nelitian dari tahun 2005 hingga 2015. Untuk itu, ini merupakan perhatian serius yang harus ditangani bersama-sama,” kata dia. D i K a ra w a n g , l a n j u t Agung, dari luas pantai yang mencapai 84 kilometer, sebanyak 85% hutan mangrove-nya telah hilang. Pihaknya tidak heran jika abrasi terus mengikis daratan Karawang. Ia menilai kerusakan dominasi oleh aktivitas manusia untuk kepentingan ekonomi seperti pertambakan. (MI/S1)

buah dan sayur, olahraga 30 menit setiap hari, dan cek kesehatan secara rutin. Untuk cek kesehatan secara rutin, kata dia, dapat diakses melalui pos penyakit tidak menular atau posbindu untuk mendeteksi kegemukan, kencing manis, dislipidemia. Di puskesmas juga bisa mengecek kanker leher rahim dengan tes ispeksi visual (IVA) dan kanker payudara. “Pola pikir masyarakat harus diubah. Mereka kadang menganggap buah itu

tidak penting dan harganya mahal sehingga menambah belanja keluarga. Padahal, konsumsi buah secara rutin merupakan investasi kesehatan dan mencegah kanker,” ujarnya kepada Lampung Post, Jumat (3/3). Menurut dia, merokok juga salah satu penyebab munculnya kanker. Berdasarkan hasil riset kesehatan dasar 2013 proporsi konsumsi tembakau di Provinsi Lampung mencapai 32,8% dan proporsi aktivitas fisik cukup hanya

26,5%. Kanker, kata dia, bisa menyerang siapa saja, pria maupun wanita dan anakanak. Kanker yang sering menyerang pada pria, yaitu kanker paru, kolorektal, prostat, hati, dan nasofaring. Kanker yang sering dialami wanita adalah kanker payudara, leher rahim, kolorektal, ovarium, dan paru-paru, sedangkan pada anak-anak adalah kanker bola mata (retinoblastoma), dan kanker darah (leukemia). (RUL/S1)


LAMPUNG POST

EKONOMI BISNIS

sabtu, 4 maret 2017

I 21

Mitsubishi Siap Luncurkan All-New Pajero Sport MITSHUBISI akhirnya bukabukaan terkait rencana peluncuran varian terting­ gi All-New Pajero Sport pada April 2017. Mitsubishi meng­u ngkapkan All-New Pajero Sport yang segera di­ luncurkan akan mengusung teknologi spesial. Executive General Manager MMC Sales and Marketing Di­ vision PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) Osamu Iwaba mengatakan varian ini (All-New Pajero Sport) akan diluncurkan bersamaan de­ ngan seremoni peresmian pabrik baru Mitsubishi di Cikarang, Bekasi. “Varian terbaru All-New Pajero Sport nantinya akan menjadi tipe yang paling

tinggi dan mewah serta cang­ gih dari sport utility vehicle (SUV), dan juga mobil ini akan diproduksi di pabrik baru,” kata dia di sela acara peresmian diler baru Mitsu­ bishi di Jakarta, Kamis (2/3). All-New Pajero Sport, kata Iwaba, akan mempunyai versi yang menarik dengan teknologi spesial, teruta­ ma di sektor keamanan. “Pokoknya tunggu saja, sebe­ lum Indonesia International Motor Show (IIMS), kami akan meresmikan pabrik dan me-launching All-New Pajero Sport,” ujarnya. Seperti diketahui, All-New Pajero Sport saat ini dijual dalam lima varian, yakni GLX 4x4 MT, Exceed 4x2 MT

dan AT, Dakkar 4 x 2 AT, dan Dakkar 4 x 4 AT. Kendaraan itu dibanderol harga dimu­ lai dari Rp504 juta—Rp634 juta dengan status on the road (OTR) Jakarta. Pabrik baru Mitsubishi berlokasi di Greenland In­ ternational Industrial Cen­ ter (GIIC), Cikarang, Bekasi, telah memproduksi 160 ribu unit per tahun. Pabrik yang bernilai 600 juta dolar AS atau sekitar Rp8 triliun itu juga nantinya merakit model All-New Pajero Sport. Kemu­ dian, L300 dan model anyar yang digadang-­gadang akan menjadi pesaing Toyota Av a n z a y a n g d i j a d w a l ­ kan hadir pada Agustus nanti. (LUC/E1)

n ANTARA/SAIFUL BAHRI

HARGA ACUAN MINYAK CURAH. Pekerja memasukkan minyak goreng curah ke botol kemasan di salah satu penyalur di Jalan Kabupaten, Pamekasan, Jawa Timur, Jumat (3/3). Kementerian Perdagangan menetapkan harga acuan minyak goreng curah sebesar Rp10.500 per liter guna menekan inflasi melalui pengendalian harga dan ketersediaan stok bahan pangan.

Indonesia Sepakati Ekspor Jagung k e Malaysia MENTERI Pertanian Andi Amran Sulaiman menya­ takan Indonesia bersedia mengekspor jagung seba­ nyak 3 juta ton ke Malaysia yang diperkirakan akan terpenuhi dalam tiga tahun mendatang. “Malaysia siap mengam­ bil jagung dari Indonesia dengan jumlah 3 juta ton. Kalau 3 juta ton kami ran­ cang dari sekarang, mudahmudahan tiga sampai empat tahun sudah selesai,” kata Menteri Amran usai mene­ rima kedatangan Menteri Pertanian Malaysia di ge­ dung Kementerian Perta­ nian Jakarta, Jumat (3/2). Amran mengaku upaya ekspor jagung tersebut akan dilakukan setelah kebutuhan dalam negeri tercukupi. Ia menjelaskan

Indonesia dan Malaysia, melalui Menteri Pertanian dan Industri Berbasis Tani Dato’ Sri Ahmad Shabery Cheek, menyepakati untuk menanam jagung bersama di wilayah perbatasan, yak­ ni di Entikong, Kali­mantan Barat, dan Sarawak, Ma­ laysia. Lahan penanaman ja­ gung yang digarap kedua negara, yakni Entikong se­ luas 50 ribu hektare yang bisa dikembangkan menjadi 100 ribu hektare dan Sara­ wak seluas 60 ribu hektare. Amran menjelaskan dirinya bersama Menteri Dato’ be­ rencana melakukan pena­ naman perdana jagung di Entikong pada pertengahan tahun ini. Dalam pertemuan bi­ lateral, Menteri Dato’ Sri

Achmad bersama delegasi dari Malaysia, mengingin­ kan agar Indonesia bisa mengekspor bibit ja­gung. Sebelumnya, Malaysia ha­ rus mengimpor jagung dari Argentina dan Amerika, tapi Indonesia dilirik menjadi negara pengimpor karena bisa mencukupi kebutuhan nasional. “Malaysia hampir 100% bergantung pada impor yang diambil dari negara yang sangat jauh. Kami rasakan ini bukan mustahil untuk dibangun sendiri berdasar upaya yang di­ tunjukkan Indonesia,” kata Menteri Dato’ Sri Achmad. Selain jagung, Indonesia juga menyepakati pemenuh­ an kebutuhan beras organik dan ternak sapi untuk Ma­ laysia. (ANT/E1)

New Fino Grande 125 Penuhi Kebutuhan Wanita Mesin SOHC berkapasitas 125 cc yang mampu mengeluarkan tenaga sebesar 9.52 PS pada 8.000 RPM. DIAN WAHYU KUSUMA

P

RODUK Yamaha New Fino Grande AKS SSS mampu me­ menuhi kebutuhan konsumen wanita Indonesia. Septian, staff marketing MD Yamaha Lautan Teduh Jalan Ikan Tenggiri No. 24 Telukbe­ tung, Bandar Lampung, menuturkan skutik New Fino cantik dari sisi de­ sain dan kaya dari segi fitur. Yamaha awali review New Fino 125 Grande dari segi desain, dengan sepeeda motor ini mengusung desain S Shape yang dipadukan dengan bodi ramping dengan setuhan gaya yang terlihat elegan. Tidak hanya itu, bodi Yamaha Fino Grande juga terlihat lebih mewah. Adapun untuk dimensi bodinya memiliki ukuran panjang 1.870 mm, lebar 700 mm, dan keting­ gian 1.066 mm. Kemudian, untuk bobotnya seberat 98 kg ketika tangki bahan bakar terisi penuh dengan BBM sebanyak 4.2 liter. Fino Grande hanya tersedia satu pilihan warna, yaitu royal blue. Berbeda dengan Fino Sporty yang mengusung finishing glossy, sepeda motor ini memakai finishing matte se­ hingga warnanya terlihat lebih kalem dan terkesan lebih eksotis. Menariknya lagi, Yamaha Fino

Grande juga memiliki jok double seat yang memberikan kenyamanan berkendara semakin maksimal dan membuatnya terlihat lebih berkelas. Lalu ada pula emblem Mio Fino Grande yang menghiasi bodi bagian samping kanan dan kiri. Headlamp Yamaha Fino Grande terlihat lebih unik karena bagian atasnya dibuat lebih menonjol. “Motor ini juga mengadopsi lampu depan LED yang dirancang dengan desain elegan. Se­ lain itu, tersedia pula lampu sein yang

Fino Grande hanya tersedia satu pilihan warna, yaitu royal blue. didesain dengan bentuk eclipse,” ujar Septian, Rabu (1/3). Untuk mendapatkan satu unit Ya­ maha Fino Grande, dibanderol dengan harga Rp19.250.000 dan jika melakukan kredit minimal DP, yakni Rp2 juta.

Ideal dan Stylish Untuk tinggi jok Yamaha Fino Grande berukuran 745 mm dan memiliki jarak sumbu roda berukuran 1.260 mm. Jadi, bisa dikatakan desain Yamaha Fino Grande sangat ideal dan cocok bagi pengendara wanita. Yamaha Fino Grande dirancang secara khusus bagi kaum Hawa yang meng­ inginkan sepeda motor stylish dengan desain mewah dan elegan. Kemudian,

mesin SOHC berkapasitas 125 cc yang mampu mengeluarkan tenaga sebesar 9.52 PS pada 8.000 RPM. Lampu indikator tersebut akan berwarna biru ketika pengendaranya melaju pada kecepatan stabil dan konstan pada kecepatan 20—60 km/ jam. Apabila lebih dari itu, pemaka­ ian bahan bakar akan lebih boros. Fitur stop and start system juga dimiliki sepeda motor ini. Fitur terse­ but akan mematikan mesin secara otomatis ketika berhenti lebih dari lima detik. Lalu, kita hanya perlu me­ narik tuas gas, mesin otomatis akan hidup sehingga berkendara semakin irit dan lebih efisien. Tidak hanya itu, Fino 125 Grande juga dilengkapi fitur advance key system yang bisa dimanfaatkan mencari lokasi sepeda motor ketika parkir. Sistem pengun­ cian tersebut juga bisa digunakan untuk membuka bagasi ketika kita menekannya lebih lama. Berbicara soal bagasi, Yamaha Mio Fino Grande memiliki bagasi yang mampu menampung barang bawaan hingga kapasitas 8,7 liter. Selain itu, tersedia pula fitur smart lock system yang berguna untuk membantu pe­ ngereman ketika berhenti pada jalan menanjak. Tidak ketinggalan fitur smart side stand switch telah disedia­ kan untuk meningkatkan keamanan pengendara. “Motor tidak akan bisa dihidupkan ketika standar samping belum dinaikkan,” ujarnya. (PKL/E2) dian@lampungpost.co.id

NEW FINO GRANDE 125 Karyawan Yamaha Lautan Teduh Jalan Ikan Tenggiri No. 24 Telukbetung, Bandar Lampung, menunjukkan produk baru New Fino 125 Grande AKS SSS. Bodi Yamaha Fino Grande juga terlihat lebih mewah. n LAMPUNG POST/ PKL ATIKA

Hino Alami Kenaikan Penjualan pada 2016 PASAR otomotif untuk seg­ men kendaraan komersial mengalami pasang-surut beberapa tahun ini, ter­ masuk 2016, tercatat pen­ jualan untuk kendaraan ko­ mersial mengalami penu­ runan 12%. Meski pasar mengalami penurunan, PT Hino Motors Sales Indone­ sia (HMSI) justru meraih hasil yang berbeda. HMSI membukukan hasil yang positif dengan berha­ sil melego sebanyak 22.306 unit kendaraan atau me­ ningkat 1,2% dibandingkan tahun lalu, yaitu 22.014 unit.

Presiden Direktur HMSI Hiroo Kayanoki menga­ takan pada kuartal 4 2016 pasar mulai membaik se­ iring meningkatnya harga komoditas. “Kami harap­ kan akan terus berlanjut pada 2017. Kami optimistis dapat meraih hasil yang lebih baik lagi pada tahun ini karena kami meman­ dang situasi sulit itu dapat menjadi sebuah peluang bagi Hino,” kata Hiroo di Jakarta, Jumat (3/2). Dia menguraikan pen­ jualan yang mengalami penurunan pada segmen line-up Hino adalah pada

segmen medium duty truck yang diisi ranger. Penu­ runannya mencapai 0,61% tapi masih masuk kategori yang ditoleransi. Semen­ tara untuk light duty truck dengan varian dutro men­ jadi kekuatan penjualan pada 2016. Hino Dutro tercatat se­ lama 2016 menjadi satu–sa­ tunya produk yang tumbuh di pasar light duty truck dengan berhasil terjual 11.788 unit. Jumlah itu naik 6% jika dibanding penjualan 2015 lalu, yaitu 11.158 unit. Selain pen­ jualan unitnya yang naik,

market share Hino Dutro pun meroket dari 2015 tercatat 17% meningkat menjadi 22% pada 2016. Sementara untuk target 2017, HMSI mematok target dapat menjual 14 ribu unit kendaraan dan menguasai 65% pangsa pasar untuk segmen medium duty truck. Serta light duty truck ditar­ getkan juga dapat terjual 14 ribu unit atau menguasai 25% market share. Total pada 2017 HMSI memasang target 28 ribu unit secara keseluruhan, baik itu medium maupun light duty truck. (LUC/E1)


KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

9.512,98

8.470,16

7.323,53

6.523,06

1.178,01

1.049,35

DOLLAR NEW ZEALAND (NZD)

POUNDSTERLING INGGRIS (GBP)

EKONOMI

KURS JUAL 7.236,27

KURS BELI 6.438,21

DOLLAR AUSTRALIA (AUD)

Indeks VALUTA ASING

EURO (EUR)

KURS JUAL 10.151,40

KURS JUAL

KURS BELI 10.047,54

KURS JUAL

KURS JUAL 11.766,46

KURS BELI 13.276,31

KURS BELI 11.645,08

KURS JUAL

KURS BELI

13.442,00

13.308,00

DOLLAR HONGKONG (HKD)

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

9.936,53

9.509,05

9.408,27

1.731,68

1.714,40

KURS BELI 9.370,16

EURO (EUR) KURS JUAL 14.143,67

POUNDSTERLING INGGRIS (GBP) KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

14.001,35

16.496,02

16.328,92

KOMODITAS

per Jumat, 3 Maret 2017 n Sumber Bank Indonesia

Indeks VALUTA ASING

DOLLAR AUSTRALIA (AUD)

Kamera ini dapat diandalkan untuk memotret di segala suasana, baik dalam kondisi pencahayaan yang terang maupun gelap. Hesma Eryani

C

ANON melalui PT Datascrip sebagai distributor tunggal produk pencitraan digitalnya di Indonesia, memperkenalkan generasi kamera mirrorless EOS terbaru, yaitu Canon EOS M6. Tampil dengan pilihan warna black graphite dan vintage silver, Canon EOS M6 didesain dengan bobot yang ringan. Selain dilengkapi dimensi yang ringkas untuk memberikan kemudahan memotret kapan saja dan di mana saja. “Kamera ini juga dilengkapi teknologi mutakhir untuk mengoptimalkan kinerja kamera agar dapat diandalkan memotret

Berbagai fitur yang menarik dengan teknologi mutakhir di Canon EOS M6 dirancang agar dapat memenuhi kebutuhan berbagai kalangan fotografer, baik pemula maupun profesional. berbagai momen menarik,” kata Canon Division Director PT Datascrip Merry Harun pada press conference peluncuran Canon EOS M6 di Jakarta, Kamis (2/3). Menurut Merry, Canon EOS M6 dilengkapi dengan sensor CMOS APS-C 24.2 megapiksel dengan dukungan prosesor gambar digic 7 dan rentang ISO 100 hingga 25.600. Hal itu menyebabkan kamera ini dapat diandalkan untuk memotret di segala suasana, baik dalam kondisi pencahayaan yang terang maupun gelap. Hasil foto pun tampil tajam dengan noise rendah meskipun menggunakan ISO tinggi di kondisi minim cahaya. Teknologi dual pixel CMOS AF terbaru dari Canon turut disematkan ke Canon EOS M6. Hadirnya teknologi tersebut menjadikan kemampuan pencarian fokus Canon EOS M6 begitu cepat dan presisi.

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

9.601,64

8.551,10

10.968,63

9.768,97

9.161,00

8.161,00

DOLLAR SINGAPURA (SGD)

DOLLAR HONGKONG (HKD)

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

9.512,98

8.470,16

7.323,53

6.523,06

1.178,01

1.049,35

DOLLAR NEW ZEALAND (NZD) KURS JUAL 7.236,27

KURS BELI 6.438,21

Bagi penggemar fotografi yang senang memotret fashion show atau aksi gerak cepat pun, Canon EOS M6 bekerja optimal dalam mengabadikan momen indah di atas catwalk. Lalu, memberikan hasil foto yang tajam dengan cepat dan mudah. Selain itu, teknologi dual pixel CMOS AF ini mencakup 80% area dari keseluruhan bidang fokus sehingga Canon EOS M6 tetap mengusung fokus yang cepat dan akurat. Meski subjek bidikan berada di bagian pinggir bingkai bidikan. “Kamera mirrorless Canon EOS M6 ini cocok digunakan untuk memotret berbagai jenis bidikan. Bahkan, untuk kebutuh­ an pemotretan aksi cepat, seperti fashion show atau sport,” kata Marketing Manager of Canon Image Communication Product Div PT Datascrip Yase Defirsa Cory.

Video Halus Kombinasi teknologi dual pixel CMOS AF dan lensa STM, menghadirkan pencarian fokus gambar yang cepat dan akurat pada saat perekaman video berlangsung dengan efek sinematografi. Suara gerak sepeda motor lensa pun nyaris tidak terdengar pada saat kamera mencari fokus. “Berbagai fitur yang menarik dengan teknologi mutakhir di Canon EOS M6 dirancang agar dapat memenuhi kebutuh­ an berbagai kalangan fotografer, baik pemula maupun profesional,” kata Merry. Tidak hanya itu, Canon EOS M6 memiliki teknologi autofokus dengan presisi tinggi dan halus saat merekam subjek yang ber­ gerak. Bahkan, pengguna dapat memilih area fokus yang diinginkan hanya dengan menyentuhnya di layar LCD kamera. Kombinasi lensa ber-fitur IS (image stabilizer) dan penstabil gambar digital di dalam kamera. Canon EOS M6 mengusung kinerja stabilisasi lima axis sehingga guncangan kamera dapat diredam secara optimal untuk memberikan kualitas video yang menawan. Prosesor digic 7 menghadirkan gambar yang stabil bahkan saat tidak dipasangkan dengan lensa ber-fitur IS sekalipun. Kamera Canon EOS M6 hadir dengan teknologi perekaman video beresolusi full HD 60 p dengan hasil rekaman yang halus dan tajam. (E1) hesma@lampungpost.co.id

n LAMPUNG POST/HESMA ERYANI

BJB Terus Tingkatkan Layanan an yang lebih representatif dan strategis. Di luar Jawa Barat dan Banten, BJB telah memiliki kantor cabang, di antaranya di Batam, Medan, Palembang, Pekanbaru, Bandar Lampung, Balikpapan, Banjarmasin, Denpasar, Makassar, Surabaya, Surakarta, Semarang, dan Tegal. Pada triwulan III 2016,

DOLLAR AMERIKA (USD)

KURS JUAL

KAMERA TERBARU. (Kiri-kanan) Head of Marketing From Canon East, South, and South East Asia Regional ICP Marketing Division Canon Singapore Pte Ltd Dai Kichiji, Canon Division Director PT Datascrip Merry Harun, dan Dean Fujiokam, aktor dan musisi dari Jepang, berfoto bersama seusai press conference peluncuran Canon EOS M6 di Jakarta, Kamis (2/3).

DIREKTUR Utama BJB Ahmad Irfan memantau layanan transaksi seusai meresmikan relokasi gedung BJB cabang S Parman, Slipi, Jakarta, Rabu (2/3). Relokasi kantor BJB cabang S Parman tersebut dilakukan sebagai langkah untuk lebih mendekatkan diri kepada para nasabah dengan berada di lingkung-

YEN JEPANG (JPY) 100

DOLLAR KANADA (CAD)

jumlah jaringan dan layanan BJB ialah 2.291 jaringan dan layanan yang tersebar di seluruh Indonesia. Pertumbuhan kredit BJB tercatat 15,7% (yoy) dan rasio kredit bermasalah (NPL) turun menjadi 1,7%. Dari sisi permodalan saat ini rasio kecukupan modal (CAR) naik menjadi 18,1%, dengan laba bersih tumbuh 55,6% (yoy). (MI/E1)

Medan Lampung Palembang Lampung Pangkalpinang Lampung

46.495 17.301 44.051 38.666 63.293 1.948

LOKASI SENTRA

CPO Minyak kelapa Kakao Kopi arabika Kopi robusta Karet TSR 20 Jagung (kering) Olein Emas

Medan Bitung Makassar Medan Lampung Palembang Lampung Jakarta Jakarta

HARGA (Rp/Kg) 9.088 19.567 20.569 57.577 56.358 27.230 1.716 10.033 541.600 Rp/gr

per Jumat, 3 Maret 2017 n Bappebti-Kementerian Perdagangan www.bappebti.go.id

EURO (EUR) KURS JUAL 13.224,82

POUNDSTERLING INGGRIS (GBP) KURS BELI 11.775,51

KURS JUAL 14.907,70

KURS BELI 13.276,31

KOMODITAS

Indeks KOMODITAS

Canon Luncurkan Kamera Mirrorless Terbaru

Kopi Arabika Kopi Robusta Karet TSR 20 Lada Hitam Lada Putih Jagung (kering)

LAMPUNG POST

DOLLAR AMERIKA (USD)

DOLLAR SINGAPURA (SGD)

DOLLAR NEW ZEALAND (NZD)

9.469,89

KURS JUAL 14.907,70

KURS BELI 11.775,51

YEN JEPANG (JPY) 100

DOLLAR KANADA (CAD)

10.038,09

KURS JUAL 13.224,82

Indeks KOM

KURS BELI

Indeks KOMODITAS

Indeks VALUT

22 I sabtu, 4 maret 2017

KURS JUAL

LOKASI SENTRA

CPO Minyak Kelapa Kakao Kopi Arabika Kopi Robusta Karet TSR 20 Lada Hitam Lada Putih Jagung (kering)

Medan Bitung Makassar Medan Lampung Palembang Lampung Pangkalpinang Lampung

HARGA (Rp/Kg) 8.705 17.976 20.868 46.495 17.301 44.051 38.666 63.293 1.948

n LAMPUNG POST/SETIAJI BINTANG PAMUNGKAS

SUVENIR BERKUALITAS. Pemilik Neo Digital Imam Ashari menunjukkan berbagai jenis suvenir yang dipajang di gerainya dengan harga terjangkau dan kualitas terjamin, Jumat (3/2).

Neo Digital Tawarkan Suvenir Berkualitas NEO Digital menyediakan jasa pembuatan suvenir dan percetakan sesuai keinginan pelanggan dengan kualitas terbaik. Pemilik Neo Digital Imam Ashari mengatakan pihaknya menyediakan pembuatan suvenir, seperti pin, mug, payung, gantung­ an kunci, tas, paket seminar kit, jam, kartu nama, dan beberapa jenis suvenir lainnya. Semua produk itu ditawarkan di gerainya yang terletak di Jalan Soemantri Brojonegoro (tepat di depan Masjid Al Wasi’i Unila). “Kami memberikan kua­ litas yang terbaik dengan harga terjangkau. Karena segmen kami adalah mahasiswa,” kata dia kepada

Lampung Post, Jumat (3/3). Untuk harga dibanderol sesuai dengan jumlah pemesanan dan tingkat kesulitan. Harga mulai dari Rp1.200 untuk pin hingga Rp200 ribu untuk plakat khas Lampung. “Untuk pemesanan dalam jumlah banyak akan kami berikan pengurangan harga,” kata alumni FISIP Sosiologi Unila. Imam menambahkan untuk memanjakan pelanggan setia pihaknya menyediakan promosi menarik, yaitu khusus untuk pemesanan mug tiga item akan mendapatkan bonus satu item. Lalu untuk pemesanan 10 pin atau gantungan kunci akan mendapatkan satu pin gratis. Pihaknya juga

menyediakan jasa fotokopi Rp85 per halaman. “Semua berlaku kelipat­ an dan promosi ini berlaku sampai akhir Maret,” kata dia. Dia menambahkan m a s y a ra k a t j u g a b i s a melakukan pemesanan di gerai Neo Digital yang baru di Jalan Soemantri Brojonegoro No. 17 (samping JNE Unila). “Ke depan, kami akan terus gulirkan promosi menarik lainnya,” ujarnya. Dia mengungkapkan promosi juga telah dilakukan dengan cara menyebar melalui media sosial, seperti Instagram dan Facebook. Dia berharap pemerintah bisa membantu mendorong UMKM seperti memberikan modal. (AJI/E1)

Pemenang The NextDev 2016 Kolaborasi di Eropa SEBANYAK tiga startup pemenang kompetisi The NextDev 2016 telah mengikuti manajemen perjalanan ke Swiss dan Prancis p a d a 2 1 — 2 8 Fe b r u a r i 2017. Habibi Garden, Kostoom, dan juru parkir melawat ke beberapa lokasi strategis yang merupakan bagian dari ekosistem pengembangan teknologi dan infrastruktur smart city. Vice President Corporate Communications Telkomsel Adita Irawati mengatakan kegiatan itu ditujukan untuk mengangkat kualitas dan kompetensi pemenang The NextDev 2016, khususnya dalam mengembangkan startup-nya sehingga dapat lebih jauh mendukung perwujudan smart

city dan smart rural di Indonesia. Adita menambahkan Swiss dan Prancis dipilih dalam kunjungan karena merupakan negara dengan pusat bisnis dan budaya terdepan di dunia. Zurich, kota terbesar di Swiss, pernah dinobatkan sebagai kota yang memiliki kualitas hidup terbaik di dunia. Sementara Paris termasuk kota besar di Eropa yang sukses menerapkan smart city dengan baik di berbagai bidang kehidupan. “The NextDev 2016 Ma­ nagement Trip meliputi kunjungan ke sejumlah tempat, mulai dari komunitas atau masyarakat, developer, kampus, industri, pemerintah, dan media yang ada di Bern, Zurich,

dan Paris,” kata dia kepada Lampung Post, Jumat (3/2). Pada perjalanan ke Swiss, Habibi Garden, Kostoom, dan juru parkir berkesempatan mengikuti forum diskusi Swiss Tech Talks. Kegiatan itu diadakan di Bern dan Voxxed Days Confe­r ence di Zurich. Kedua acara ini menghadirkan beragam pembicara yang berbagi pengalaman di berbagai topik, antara lain teknologi inovatif, desain dan pe­ ngelolaan produk, me­ todologi kerja, dan desain pengalaman pengguna. Sementara dalam perjalanan ke Paris, peserta me­n gunjungi startup accelerator terbesar di Eropa yang juga telah menjadi tech hub partner dari Google, yaitu NUMA. (VER/E2)

Datsun Beri Aksesori Gratis DAT S U N h a d i r d e n g a n penawaran menarik untuk pembelian pada Maret 2017. Pelanggan berkesempatan mendapatkan beraneka aksesori Datsun secara gratis. Supervisor Sales Datsun Bandar Lampung Rahmat mengatakan berbagai aksesori yang bisa didapatkan ialah pelek, electric mirror, folk lamp, dan tersedia pula voucer belanja. Program aksesori tersebut total senilai Rp10 juta. “Promosi tersebut berlaku hingga akhir Maret,” kata dia saat ditemui Lampung Post, Jumat (3/3). Dia mengemukakan promosi tersebut bertujuan meningkatkan penjualan Datsun. Pihaknya berharap di Lampung penjualan produk bisa tumbuh hingga 30% tahun ini. Seperti diketahui, Datsun telah meluncurkan Datsun Go Panca dengan dua baris penumpang Rp110 juta—Rp125 juta dengan beberapa tipe yang bisa menjadi pilihan. Lalu Datsun Go Plus Panca dengan tiga baris penum­ pang dibanderol Rp110 juta— Rp130 juta dengan berbagai pilihan tipe. “Pe­ningkatan penjualan rata rata 40 unit per bulan,” ujarnya. Selain itu, Datsun akan memberikan layanan servis, yakni gratis servis dua kali pada 1.000 km dan 10 ribu km. Lalu garansi mesin pada 100 ribu km atau tiga tahun. Selain itu, terdapat cicilan uang muka murah, yakni Rp15 juta dengan angsuran Rp3 juta dengan tenor sampai lima tahun. (AJI/E1)


LAMPUNG POST

sabtu, 4 maret 2017

I 23

Bumi Puspa Kencana JL. RADEN GUNAWAN/KAPTEN MASADI, HAJIMENA-BANDAR LAMPUNG

DP HANYA

3JT

Miliki Rumah Idaman

COCOK UNTUK

INVESTASI Call Us :

0813.6955.6767 - 0813.7341.2425 - 0821.8182.9229

DEVELOPER :

PT. KARYA KENCANA MAKMUR

KANTOR PEMASARAN : JL. JEND SUDIRMAN NO.40, ENGGAL - BANDAR LAMPUNG (Depan Gelael)


24 I

sabtu, 4 maret 2017

Mengenalkan Agama dengan Menyenangkan SETIAP pagi sebelum masuk ke ruangan kelas, para siswa Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Sabilla 2, Telukbetung Utara, Bandar Lampung, selalu berbaris membentuk lingkaran. Para guru pun ikut, di antara mereka. Kegiatan yang

n LAMPUNG POST/RUDIYANSYAH

MENYENANGKAN. Para siswa dan guru PAUD Sabilla 2 Telukbetung Utara, Bandar Lampung, berfoto bersama di halaman sekolah, Kamis (2/3). Di sekolah ini para siswa terbiasa belajar agama dalam suasana yang menyenangkan.

Melerai Anak Berkelahi Orang tua perlu mengontrol emosi saat si kecil sedang melakukan kesalahan, termasuk saat mereka berkelahi. RUDIYANSYAH

B

ERTENGKAR atau berkelahi dengan teman menjadi sesuatu hal yang sering dialami pada anak-anak. Di usia 4—6 tahun, anak terkadang kerap bertengkar karena alasan yang sepele, seperti saling berebut mainan, tidak mau bergantian bermain, atau hal lain. Lalu apa yang harus dilakukan orang tua atau guru saat si kecil bertengkar dengan sesama temannya. Apakah memarahi anak yang berkelahi merupakan tindakan yang benar? Menurut Kepala PAUD Sabilla 2 Bandar Lampung Ida Susanti, bertengkar atau berkelahi adalah bentuk ekspresi emosi anak. Langkah pertama yang harus dilakukan orang tua atau guru saat menemukan anak-anak yang berkelahi, menurut Ida, adalah memisahkannya. “Pisahkan dahulu satu sama lain, bawa ke tempat yang berbeda,” kata dia saat diwawancarai di sekolahnya, Kamis (3/3). Setelah dipisahkan, menurut Ida, orang tua atau guru tidak perlu memarahi atau menasihati si anak, tetapi justru membantu mereka meluapkan emosinya. Luapan emosi tersebut akan memberikan dampak yang baik pada anak daripada anak tertekan dan memendam rasa emosinya. Untuk meluapkan emosi tersebut, menurut Ida, orang tua atau guru dapat membantu mereka dengan memilihkan media yang aman untuk si kecil menyalurkan kemarahan, seperi memberi mereka kertas agar si anak merobekrobeknya, meminta mereka mencoret-

coret kertas, atau membebaskan si kecil berteriak sekuat-kuatnya dalam beberapa waktu. “Carikan media agar anak bisa menyalurkan emosinya dengan benar,” kata Ida. Namun, orang tua juga tetap harus mengajarkan disiplin dengan tidak merusak barang-barang dan tetap membuang sampah dari kertas-kertasnya tersebut ke tempat sampah. Memarahi anak yang tengah emosi, apalagi memberikannya hukuman saat itu juga, seperti menjewer atau memukul anak, menurut Ida, justru akan bedampak buruk. Anak-anak justru kurang dapat mengontrol emosi mereka dan akan membenci guru atau orang tuanya sebagai luapan emosi. Setelah meluapkan emosianya pada sebuah media yang aman, menurut Ida, orang tua atau guru dapat mulai membuka pembicaraan dan meminta si kecil bercerita tentang apa yang terjadi dan dirasakan. “Dengarkan cerita mereka dahulu dengan baik,” kata Ida. Setelah itu baru orang tua membimbing anak dan memberi tahu mereka bahwa emosi atau marah adalah hal yang boleh dilakukan, tetapi dengan cara-cara yang baik dan tidak menyakiti orang lain. Setelah tenang, orang tua atau guru juga harus langsung mempertemukan kedua anak yang bertengkar dan meminta mereka saling meminta maaf. Hal ini penting untuk membiasakan anak untuk tidak malu atau gengsi meminta maaf setelah melakukan kesalahan. Peran Orang Tua Di sekolahnya, menurut Ida, anak-anak juga selalu diajarkan mengontrol diri saat emosi, seperti meminta anak-anak untuk duduk jika mereka marah dalam keadaan

berdiri, dan meminta anak untuk tidur jika marahnya belum hilang saat duduk. “Kami ajarkan sesuai dengan apa yang diajarkan Rasulullah,” kata Ida. Karakter nabi lainnya, menurut Ida, juga selalu ditanamkan pada anak. Seperti tolong-menolong, jujur, dan lainnya sehingga saat anak-anak melakukan kesalahan, para orang tua atau guru akan lebih mudah untuk memberikan contoh yang semestinya mereka lakukan. Peran orang tua dalam mengontrol kematangan emosi anak, menurut Ida, sangat penting. Orang tua perlu mengontrol emosi saat si kecil sedang melakukan kesalahan seperti berkelahi. “Jangan justru orang tuanya juga marah-marah dan berkata kasar,” kata dia. (S1) rudiyansyah@lampungpost.co.id

n LAMPUNG POST/DOK

MANASIK HAJI. Para siswa PAUD Sabilla 2 Telukbetung Utara, Bandar Lampung, melakukan kegiatan manasik haji.

idola

Juara Lomba Busana Daerah

Aktif dan Pandai Mewarnai

WAHDINI Ependi, atau akrab disapa teman-teman dan para gurunya Dini, merupakan anak yang cerdas dan berbakat. Meski masih duduk di bangku TK, Dini sudah pandai berwudu, dan menjalankan salat. Ia juga sudah banyak menghafal doa keseharian hingga asmaul husna beserta gerakan yang diajarkan di sekolahnya. Di sekolahnya, Dini, siswa kelahiran Bandar Lampung, 28 Desember 2010, merupakan anak yang periang dan selalu percaya diri. Ia pernah meraih juara I dalam lomba peragaan busana daerah di sekolahnya. Saat itu, Dini mengenakan busana adat dari Jawa Barat. Putri pasangan Alpin Ependi dan Mutaah ini juga sudah pandai membaca dan menulis. Bahkan, ia senang membaca koran langganan di sekolahnya. Dini juga sudah pandai berinteraksi dan berkomunikasi dengan sesama teman dan para guru di sekolah. Ia juga selalu berani bertanya dan menjawab pertanyaan dari ibu guru saat belajar di kelas. (RUD/S1)

DI sekolahnya, Muhammad Kaffa Kamali, atau akrab disapa Kaffa, adalah anak yang sangat aktif. Ia selalu mengikuti setiap kegiatan, mulai dari berbaris, berlari, melompat, hingga berjalan di titian dengan baik dan tertib. Selain aktif, siswa kelahiran Bandar Lampung, 10 April 2012, ini juga sudah memiliki keberanian dalam hal memimpin. Ia kerap memimpin teman-temannya saat berbaris dalam upacara. Di sekolahnya, anak dari pasangan Sukron Patoni dan Nurhasanah ini juga memiliki kepandaian dalam hal mewarnai gambar. Meski masih duduk di TK A, Kaffa pernah menjadi juara harapan II dalam lomba mewarnai antarsiswa TK. Selain itu, Kaffa juga sudah banyak menghafal surah-surah pendek Alquran dan sudah dapat menulis huruf dan angka dengan baik. (RUD/S1)

Wahdini Ependi

Karena anak-anak harus senang saat sedang belajar,” kata Ida ditemui di sekolahnya, Kamis (2/3). Dalam suasana yang menyenangkan itu, menurut Ida, para guru selalu menyampaikan pesan-pesan supaya anak memahami tujuannya datang ke sekolah. Penjelasan dilakukan dengan bahasa-bahasa yang sederhana dan mudah dimengerti oleh siswa. “Kami beri tahu kepada siswa, bahwa belajar itu tidak cuma untuk menjadi pandai, akan tetapi belajar juga adalah untuk mendapatkan pahala dari Allah swt,” ujar Ida. Untuk membuat suasana belajar yang menyenangkan tersebut, Ida Susanti menurut Ida, para Kepala PAUD Sabilla 2. guru harus lebih diberi nama goodmorning kreatif, seperti dengan itu, diisi dengan berbagai menciptakan gerakankegiatan, mulai dari senam, gerakan atau permainan hingga permainan. khusus, yang memudahTidak ketinggalan, para kan anak memahami sesiswa diajak menyebutkan suatu hal. asmaul husna atau namaSekolah yang beralamat nama Allah yang indah di Jalan Pangeran Emir M dan baik. Selain menyebut Noer, Telukbetung Utara, 99 nama secara bersama- B a n d a r L a m p u n g i n i , sama, para siswa juga ak- menurut Ida, mengutamatif memeragakan gerakan kan penanaman karakter yang merupakan makna islami kepada setiap anak. dari setiap nama dalam sua- Seperti diajarkan untuk sana yang menyenangkan. selalu terbiasa mengucapMenurut Kepala PAUD kan salam, dan karakter Sabilla 2 Bandar Lampung islami lainnya, seperti salIda Susanti, kegiatan good- ing memaafkan, jujur, dan morning yang dilakukan bertanggung jawab. sebelum belajar sangat Berdiri sejak 2006, TK yang penting dilakukan sebelum berada di bawah naungan anak-anak mendapatkan Yayasan Sabilla Lampung berbagai pembelajaran. yang dipimpin Lismaini “Supaya anak-anak lebih Syafri, saat ini memiliki 40 semangat dan siap belajar. siswa. (RUD/S1)

M Kaffa Kamali


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.