Lampung Post Selasa, 31 Mei 2016

Page 1

facebook.com/ lampungpost @lampostonline @buraslampost

I

24 Hlm. selasa 31 MEI 2016

l TAHUN XLl Terbit Sejak 1974 l Rp3.000 No. 13819

TERUJI TEPERCAYA

www.lampost.co

Distributor Picu Harga

TAJUK

Sekolah tanpa Rokok

Pangan Naik

Pemerintah jangan membiarkan oknum menguasai harga jual pangan strategis, terutama hingga mengganggu stabilitas menjelang puasa dan Lebaran 2016. ADI SUNARYO

P

EDAGANG komoditas pangan di Bandar Lampung mengaku terpaksa menaikkan harga karena adanya kenaikan harga dari distributor. Hal itu diungkapkan Nanda, pedagang beras di Pasar Tugu, Bandar Lampung. Menurutnya, terjadi kenaikan harga beras dari pihak distributor sebesar Rp100 per kilogram untuk semua jenis beras. “Harga sudah naik dari distributor seminggu terakhir ini,” kata dia kepada Lampung Post, saat ditemui, Senin (30/5). Meski diakuinya pasokan beras masih dalam keadaan yang lancar dan normal, hingga kini Nanda masih menjual beras dengan harga normal karena masih menggunakan harga stok.

Setiap mendekati bulan puasa dan Lebaran, harga sejumlah kebutuhan pokok naik sekitar 20%—25%. Untuk beras premium dijual Rp10 ribu/kg, beras kualitas baik Rp9.500/kg, beras kualitas sedang Rp9.000/kg, dan beras kualitas menengah ke bawah dijual seharga Rp8.000/kg. “Saya masih menjual dengan harga normal karena tidak mau mengecewakan para pembeli yang sudah menjadi pelanggan lama,” ujarnya. Sama halnya yang dikatakan Husein, pemilik toko beras di Pasar Tamin. Menurutnya, kenaikan harga memang wajar di setiap mendekati hari-hari besar. “Ya, sesuai dengan hukum ekonomi, semakin besar permintaan, harga juga akan mengikuti, karena mustahil kalau pedagang tidak mau ambil untung,” kata dia. D i L a mp u n g S e l at a n , kenaikan harga sejumlah komoditas sembako dan bumbu dapur di pasar tradisional juga terjadi. Di pasar tradisional Desa Tanjungagung, Kecamatan Katibung, Senin (30/5), se-

jumlah kebutuhan pokok yang melesat naik sejak pekan lalu di antaranya gula putih, ­minyak goreng curah, terigu, dan telur ayam ras. Menurut Eny (25), salah seorang pedagang sembako di pasar tradisional Desa Tanjungagung, harga kebutuhan pokok yang mengalami kenaikan sejak pekan lalu, di antaranya gula pasir naik dari Rp12 ribu menjadi Rp15 ribu/kg, minyak goreng curah dari Rp11 ribu menjadi Rp12 ribu/kg, telur ayam ras dari Rp20 ribu menjadi Rp22 ribu/kg, dan terigu dari Rp13 ribu menjadi Rp15 ribu/kg. “Setiap mendekati bulan puasa dan Lebaran, harga sejumlah kebutuhan pokok naik sekitar 20%—25%. Kenaikan harga telur, terigu, gula pasir, dan minyak goreng curah terjadi sejak sepekan lalu,” kata Eny, kemarin.

Keran Impor Menanggapi itu, Sekreta­ ris Kabinet Pramono Anung menegaskan pemerintah tidak akan membiarkan begitu saja para oknum yang menguasai harga jual pangan strategis, apalagi hingga mengganggu stabilitas harga seperti tahun-tahun sebelumnya menjelang puasa dan Lebaran 2016. “Sekarang harga pasar itu ada tangan-tangan yang ingin memperkuat dan memain­ kan harga tersebut. Maka, Presiden sudah berulangulang memberikan instruksi kepada Mentan, Mendag, dan Menteri BUMN untuk beberapa komoditas utama itu harganya harus turun, bukan lagi stabil. Karena harganya sudah berubah tinggi, maka harus diturunkan,” kata Pramono di Kompleks Istana Jakarta, Senin (30/5). Jika kenaikan harga tidak dapat lagi dikontrol, lanjut dia, pemerintah akan membuka keran impor. “Bagaimana caranya, ya impor dibuka. Kita sudah mempunyai hubungan koneksi secara langsung baik dengan Selandia Baru, Australia, India, dengan beberapa negara lainnya untuk bisa mendatangkan daging dengan harga sampai di konsumen Rp80 ribu.” (KRI/ANT/E1) adi@lampungpost.co.id

n MI/SUSANTO

MALAM KEAKRABAN. Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh bersama Ketua Umum Perkumpulan Masyarakat dan Pengusaha Indonesia Tionghoa (Permit) Dato’ Sri Tahir (kanan) hadir dalam malam keakraban Partai NasDem di Hotel Raffles, Jakarta, Senin (30/5) malam. Pertemuan itu digelar untuk saling menguatkan dan semakin memperat persahabatan Partai NasDem dan Permit. BERITA TERKAIT Hlm. 2

Warga Kukuh Lahannya untuk SMKN 9 SEKITAR 60 warga Susunanbaru, Tanjungkarang Barat, Bandar Lampung, mengadu ke Komisi IV DPRD Bandar Lampung, Senin (30/5). Mereka mengadukan keberatan atas kebijakan Pemerintah Kota Bandar Lampung yang akan mengalihkan SMKN 9 menjadi SMPN 32. “Ada berapa hal yang mereka sampaikan ke kami, salah satunya hibah tanah yang mereka berikan untuk pembangunan SMKN 9 tidak akan diikhlaskan jika SMKN tersebut dialihfungsikan,” ujar Ketua Komisi IV Syarif Hidayat di kantornya, kemarin. Enam puluh kelompok tani pemilik lahan yang sudah dihibahkan itu berkukuh untuk mempertahankan SMKN 9 karena satu-satunya SMKN di Tanjungkarang Barat. “Pemerintah harus mendengar­ kan aspirasi masyarakat, apalagi saat menghibahkan tanah itu mereka menginginkan adanya SMK.” Wali Kota Bandar Lampung Herman HN juga berkukuh mengalihkan SMKN 9 menjadi SMPN 32 meski di

daerah tersebut sudah ada beberapa SMPN. Menurut Herman, dia akan mengalih­ kan siswa-siswa SMKN 9 ke SMK negeri lainnya. Terkait ancaman warga yang akan menarik tanah hibahnya jika dialihfungsikan menjadi SMPN 32, Herman menantang warga. “Ambil saja lahannya kalau mau dipenjara. Lahan SMKN 9 itu milik Pemkot dan akan kami alihkan menjadi SMPN 32 juga untuk kepentingan masyarakat,” ujar Herman, ditemui di gedung BPK. Dia berdalih SMKN 9 masih dalam tahap percobaan dan baru berjalan satu tahun. Herman mengaku pihaknya memang tidak menyerahkan berkas dokumen personalia dan aset SMKN 9 kepada pemerintah provinsi pada proses transisi pengalihan wewenang pengelolaan SMA, SMK dari kabupaten/kota ke provinsi. “SMKN 9 enggak didaftarkan, hanya 17 SMA dan 8 SMK. Pengalih­an ini juga demi kepentingan rakyat,” kata Herman.

Sebelumnya, Sekretaris Komite SMKN 9 Bandar Lampung Fajar menga­ t a k a n p i h a k n ya t e l a h mengambil langkah-langkah untuk menyelamatkan SMKN 9, salah satunya dengan melaporkan permasalahan tersebut kepada Ombudsman Perwakilan Lampung. “Kami kemarin sudah membuat laporan kronologis dengan dokumen yang ada di SMKN 9 ke Ombudsman untuk dikaji dan diteliti supaya ada rekomendasi yang baik,” kata Fajar. Selain itu, mereka juga berjuang ke DPRD kota dan provinsi untuk menyelesaikan masalah tersebut. (RUL/EBI/S1)

Zee Zee Shahab Bisnis...Hlm. 16

Waspadai Radikalisme Jelang UIN Raden Intan

n LAMPUNG POST/DOK.

Brigjen Ike Edwin Kapolda Lampung SELURUH elemen harus mewaspadai radikalisme yang muncul menjelang peralihan status Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Raden Intan menjadi Universitas Islam

Negeri (UIN). Pasalnya, paham itu bisa saja menghambat percepatan kemajuan perguruan tinggi negeri Islam di Lampung tersebut. Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Lampung Brigjen Ike Edwin pun mengajak sivitas akademika IAIN Raden Intan untuk mewaspadai radikalisme yang mengancam pembangunan bangsa. Untuk itu, semua harus peduli dan empati dengan kondisi lingkungan sekitarnya agar rasa. “Kebangsaan itu diawali dengan kepekaan. Untuk

itu, saya mengajak para mahasiswa untuk peka dan peduli dengan kondisi sekitar. Tidak usah jauh-jauh, setidaknya peduli dengan kondisi IAIN,” kata Ike Edwin dalam kuliah umum di hadapan ribuan mahasiswa IAIN Raden Intan di kampus itu, Senin (30/5). Kapolda memberi kuliah umum bertema Mewaspadai ancaman kebangsaan di era globalisasi. Menurutnya, kepolisian selalu siap untuk menjaga keamanan di era demokrasi ini, sigap menindak tindakan anarki di mana

pun, termasuk di area kampus. “Polisi akan siap untuk menindak segala aksi radikal dan anarki jika itu mengancam dan bakal merusak aset negara,” kata dia. Kemudian, Rektor IAIN Raden Intan Mohammad Mukri menargetkan IAIN segera beralih menjadi UIN. Kemenristek Dikti sudah menyetujui IAIN membuka lima fakultas baru dengan 16 program studi. Lima fakultas baru tersebut, yakni Kesehat­ an dan Kedokteran, Psikologi, Komunikasi, Saintek, serta Adat dan Budaya.

“Peralihan status IAIN menjadi UIN ini sudah di­ setujui oleh Kemenristek Dikti, saat ini berkas sudah di Kemenpan-RB. Semoga di 2017 IAIN sudah menjadi UIN,” kata Mukri, kemarin. Untuk diketahui, pada penerimaan mahasiswa baru 2016, IAIN Raden Intan menjadi perguruan tinggi paling favorit bagi calon mahasiswa se-Indonesia. Bahkan dari data penerima­ an, penyebaran asal pendaftarnya mengalahkan UIN Jakarta, Bandung, dan Yogyakarta. (AAN/RIN/O1)

TUGAS guru tidak hanya mendidik, mengajar, menilai, serta mengevaluasi. Guru pun mengemban peran mulia menjadi sosok panutan. Guru adalah cermin dari sikap dan tingkah polah baik yang bisa ditiru siswanya. Upaya menjadikan guru figur dan ditiru itu termasuk melarang pendidik dan kepala sekolah merokok di lingkungan sekolah. Peraturan itu ditegaskan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Anies Baswedan dalam Peraturan Menteri (Permen) No. 64/2015 tentang Kawasan tanpa Rokok di Sekolah. Bagi pelanggar permen tersebut, guru dan kepala sekolah dipastikan mendapat sanksi. Sanksi tersebut yaitu memberhentikan atau memutasi guru dan kepala sekolah yang kedapatan merokok. Mendikbud sadar betul merokok menjadi kebiasaan buruk masyarakat Indonesia yang harus diubah. Terlebih, kebiasaan buruk itu telah merambah di kalangan pelajar. Laporan tahunan WHO 2015, tercatat 36% penduduk atau lebih dari 60 juta orang Indonesia merokok. Untuk menghilangkan kebiasaan negatif yang membahayakan kesehatan tubuh ini bukanlah perkara mudah. Padahal, penyakit akibat rokok tiap tahun meningkat. Riset ahli kesehatan, 87% kasus kanker paru berhubung­ an dengan merokok. Sementara pada penyakit bronkitis kronis 42% penderitanya adalah perokok dan 26% bekas perokok. Rokok juga meningkatkan serangan asma dan menurunkan fungsi paru. Nilai yang dikeluarkan untuk mengonsumsi rokok pun tidaklah sedikit. Di Lampung, catatan BPS 2013, nilai konsumsi rokok mencapai Rp4,6 triliun atau setara APBD Provinsi tahun anggran 2015. Sayangnya, angka demikian besar itu digunakan dengan cara tidak produktif dengan merokok. Dalam kepentingan itulah, Permendikbud Nomor 64/2015 menjadi amat mendesak ditegakkan. Utamanya menekan angka merokok di kalangan remaja usia sekolah. Mengingat permen ini tidak hanya menyangkut guru dan kepala sekolah, tapi seluruh pihak di lingkungan sekolah. Sudah menjadi kewajiban pihak sekolah sebagai tempat menimba ilmu menciptakan kawasan tanpa rokok untuk mendapatkan lingkungan bersih, sehat, dan bebas asap rokok. Penerapan permendikbud itu harus dilanjutkan pemerintah daerah, Dinas Pendidikan, hingga pihak sekolah. Menciptakan kawasan tanpa rokok bukanlah hal baru. Pemerintah sebelumnya telah mengeluarkan Undang-Undang No. 36/2009 tentang Kesehatan. UU ini menetapkan kawasan bebas asap rokok, meliputi tempat pelayanan kesehatan, sekolah, juga perkantoran pemerintah maupun swasta. Bahkan, berbagai daerah di Indonesia, termasuk Lampung, telah menerbitkan peraturan daerah mengenai kawasan tanpa rokok. Namun, hingga kini Peraturan Gubernur Nomor 2 Tahun 2014 tentang Kawasan tanpa Rokok itu tak bergigi dan hanya berupa imbauan hingga mudah diabaikan. Sudah saatnya bangsa ini tidak hanya pandai dan produktif membuat aturan. Jauh lebih penting lagi adalah menegakkan aturan tersebut, termasuk menegakkan aturan kawasan tanpa rokok. n

oasis

Tangis Bayi dan Tidur Cepat SEBAGIAN ibu mungkin tidak tega membiarkan anak ­bayinya menangis berlarut-larut. Namun, penelitian terbaru Flinders University, Australia, mengatakan metode membiarkan anak menangis atau graduated extinction dalam kurun waktu tertentu dapat membuatnya tidur lebih cepat dan mengurangi kadar hormon stres (kortisol). Penelitian ini melibatkan 43 bayi berusia 6—16 bulan yang dibagi menjadi dua kelompok. Kelompok pertama menggunakan metode graduated extinction, sementara lainnya menidurkan bayi dengan cara normal. Sampel air liur bayi juga diambil selama percobaan untuk mengu­kur kadar hormon kortisol. Hasilnya, dengan menggunakan graduated extinction bayi lebih cepat tertidur 13 menit dibanding 10 menit pada metode menidurkan bayi dengan normal. Bayi juga jarang terbangun tengah malam dengan metode graduated extinction. Berdasar analisis air liur, bayi tidak mengalami peningkatan stres. Setahun setelah penelitian, anak juga tidak memiliki masalah perilaku. Penelitian ini dipublikasi Selasa (24/5) di jurnal Pediatrics. (MI/R4)


Selasa, 31 mei 2016

LAMPUNG MEMILIH

LAMPUNG POST

2

Segera Sahkan Revisi UU Pilkada Sesuai putusan MK, anggota parlemen tetap harus mundur jika mencalonkan diri.

EKA SETIAWAN

P

RESIDEN Joko Widodo dalam rapat terbatas (ratas) soal Perubah­ an Kedua UU tentang Pemi­ lihan Gubernur, Bupati, dan Wali Kota berharap agar beberapa isu krusial dalam revisi UU Pilkada bisa disepakati dalam waktu dekat ini. Sebab, revisi UU Pilkada sudah dinantikan untuk menjadi landasan atau payung hukum dalam tahapan pemilukada se­ rentak. “Dalam ratas terdahulu, saya sudah sampaikan bah­ wa penting bagi pemerintah untuk mengajukan usulan perubahan yang sifatnya permanen dan tidak tam­ bal sulam. Kita tidak bisa lagi terjebak dengan poli­ tik jangka pendek, harus memikirkan tujuan jangka panjang,” ujar Presiden Jokowi di Kantor Presiden, Senin (30/5). Ia berharap payung hu­ kum yang dari hasil revisi UU Pilkada bisa menjaga kualitas proses demokrasi. Presiden juga meminta agar diperhatikan betul putusanputusan Mahkamah Konsti­ tusi (MK) yang bersifat final dan mengikat. “Jangan sampai kita mem­ buat UU, setelah disepakati bersama dengan DPR lalu berubah lagi karena dibatal­ kan oleh MK,” kata dia. Pihaknya menginstruksi­ kan kepada Menteri Dalam Negeri (Mendagri) untuk berkomunikasi dengan

DPR agar isu-isu krusial yang tersisa dapat segera dicarikan kesepakatan dan diputuskan. Sebab, tahapan perencanaan program dan anggaran pemilukada sudah dimulai sejak 22 Mei 2016. Beberapa daerah juga telah menyusun dan menanda­ tangani perjanjian hibah daerah.

Kita tidak bisa lagi terjebak dengan politik jangka pendek, harus memikirkan tujuan jangka panjang. “Termasuk dengan KPU terkait perencanaan pemi­ lukada, terutama soal anggaran. Saya minta ini dikawal dengan baik, agar pemilukada serentak 2017 bisa berjalan damai dan demokratis seperti tahun lalu,” kata dia.

Tahap Semifinal M e n d a g r i T j a h j o Ku ­ molo mengatakan pem­ bahasan revisi UU Pilkada telah memasuki tahap “semifinal”. Menurutnya, masalah-masalah kru­ sial sudah diputuskan bersama dan kemarin tim perumus (timus) dan tim sinkronisasi (timsin) tengah menyinkronkan b e b e r a p a h a l ya n g s u ­ dah disepakat dan perlu rumus­a n yang baku.

“Arahan Presiden dan menjadi sikap pemerintah, yang sudah baik pelaksana­ annya dalam pemilukada 2015 untuk tidak diubah,” ujar Tjahjo. Selain syarat calon per­ seorangan yang tidak diper­ berat dan ambang batas partai politik juga tidak berubah, sambung Tjahjo, mengenai anggota TNI, Polri, PNS atau karyawan BUMN dan BUMD telah diatur oleh undang-undangnya masingmasing yang mengharuskan mundur. “Untuk DPR, DPD, dan DPRD sudah ada keputus­ an MK. Sikap pemerintah dipertegas oleh hasil kon­ sultasi kami. Prinsipnya, pemerintah tidak ingin bertentangan dengan apa yang sudah diputuskan oleh MK. Itu kesepakatannya,” kata dia. Ia berharap Selasa (31/5) siang, dalam pandangan mini fraksi dan pandan­ gan mini pemerintah da­ pat menyepakati pemba­ hasan revisi UU Pilkada sehingga pada 1 atau 2 Ju n i m e n ­d at a n g su d a h bisa di­p utuskan di rapat paripurna DPR. Menkumham Yasonna Laoly menambahkan dari sisi sengketa partai poli­ tik, menurutnya, pemerin­ tah saat ini menganut asas kepastian hukum sehingga dalam hal ini parpol yang hendak mencalonkan dalam urusan pemilukada harus memiliki SK kepengurusan yang telah didaftarkan di Kemenkumham. (MI/U2) eka@lampungpost.co.id

NasDem Hormati Koalisi PDIP-Gerindra PARTAI NasDem menghor­ mati kemungkinan koalisi antara partai Gerindra dan PDI Perjuangan untuk meng­ usung kandidat lain dalam Pemilukada DKI Jakarta. “Kita hormati apa pun keputusan politik partai lain. Sepanjang dianggap itu keputusan terbaik. Ham­ batan bagi NasDem tentu­ nya bukan itu,” kata Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh, usai memberikan sambutan pada acara Ke­ mah Restorasi dan Sekolah Kader Partai NasDem seJawa Barat di Ranca Upas Ci­ widey, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Senin (30/5). Partai Gerindra dan PDI Perjuangan (PDIP) disebutsebut tengah menjajaki ke­

mungkinan untuk berkoalisi mengusung calon pesaing Basuki Tjahja Purnama alias Ahok pada Pemilukada DKI 2017. Partai NasDem sebagai salah satu partai pengusung Ahok yang akhirnya me­ mutuskan maju melalui jalur independen. Menurut Surya, keputusan partainya mendukung Ahok sudah merupakan keputusan bu­ lat yang didapat dari aspi­ rasi warga DKI Jakarta itu sendiri. Mendukung calon dari jalur independen, bukanlah sebagai upaya deparpolisa­ si. Oleh karena itu, menje­ lang perhelatan Pemilukada DKI, Partai NasDem sendiri mengaku akan tetap meng­

gerakkan seluruh mesin partainya untuk turut serta memenangkan Ahok. “Mendukung jalur inde­ penden bukan upaya depar­ polisasi. Saya tegaskan kami dukung Ahok bukan seba­ gai langkah deparpolisasi. Banyak orang tidak mema­ hami, tetapi justru meng­ ajak orang untuk masuk pemahamannya itu sendiri,” kata Surya. Sebelumnya, Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Arief Poyuono menilai Sjafrie Sjamsoeddin dari Partai Gerindra dan Djarot Saiful dari PDIP cocok diduetkan dalam Pilgub DKI 2017. Dia optimistis pasangan itu akan mampu menandingi Ahok. (ANT/U2)


POLITIK

selasa, 31 mei 2016

LAMPUNG POST

Azis dan Aroem Masuk DPP Luhut tolak posisi Wakil Ketua Dewan Kehormatan. FATHUL MUIN

D

UA kader Partai Golkar Lampung masuk jajaran penting struktur DPP ­p eriode 2016—2021. Keduanya adalah Azis Syamsudin dan Dwi Aroem Hadiati. Anggota DPR asal Lampung, Azis Syamsudin, menjabat sebagai Ketua Bidang Otonomi Daerah. Sementara anak Ketua DPD I Golkar Lampung M Alzier Dianis Thabranie, Dwi Aroem Hadiati, menjabat sebagai Wakil Bendahara Umum DPP. “Karena mereka punya kemam­ puan, makanya ditarik DPP. Me­ reka akan menambah spirit kema­ juan Golkar,” kata Sekretaris DPD I Golkar Lampung Ririn Kuswantari, kemarin (30/5). Tim Formatur Partai Golkar me­ masukkan nama sejumlah pejabat pemerintah dalam struktur partai beringin yang disebut sebagai Kabi­ net Akselerasi Kerja. Aburizal Bakrie ditempatkan di posisi Ketua Dewan Pembina. De­ mikian juga Agung Laksono diberi posisi Ketua Dewan Pakar. Sedan­

gkan Ade Komarudin ditempatkan di kursi Wakil Ketua I Dewan Pembina. Dalam susunan struktur partai periode 2016—2019 yang dibacakan oleh Ketua Harian DPP Partai Golkar Nurdin Halid, di kantor DPP Partai Golkar, Jakarta, kemarin, ada nama Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan, di posisi Wakil Ketua Dewan Kehormatan Partai Golkar.

Karena mereka punya kemampuan, makanya ditarik DPP. Selain itu, Ketua BNP2TKI Nusron Wahid mendapat kursi Ketua DPP Partai Golkar Koordinator Peme­ nangan Pemilu Indonesia I (Jawa dan Sumatera). Luhut sendiri mengaku sudah melaporkan kepada Presiden Joko Widodo atas penunjukan tersebut. “Saya lapor ke Pak Presiden. Pak Presiden menyatakan mestinya saya

n ANTARA/TERESIA MAY

PENGURUS BARU GOLKAR. Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto (tiga kanan) bersama Sekjen Partai Idrus Marham (dua kanan), Ketua Harian Nurdin Halid (tiga kiri), bersama tim formatur mengangkat tangan bersama saat pengumuman pengurus Partai Golkar periode 2016—2019 di Jakarta, Senin, (30/5). eloknya tidak usah menjabat di situ,” ujar Luhut. Senada, Nusron mengaku masih akan menghadap Presiden Jokowi untuk meminta pertimbangan soal rangkap jabatan itu. Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto mengakui dukungannya kepada Jokowi di Munaslub Bali tak berarti dorongan terhadap Presiden untuk memberi partainya posisi di Kabinet Kerja.

“Jadi itu tidak ada hubungannya dengan pemilihan-pemilihan (men­ teri oleh) Presiden. Kami percaya­ kan betul-betul kepada Presiden, karena itu hak prerogatif Presiden. Presiden akan mengevaluasi se­ muanya, yang terbaik. Saya yakin apa pun putusannya saya sangat hargai,” kata dia. (MI/U2) muin@lampungpost.co.id

3

Dunia Usaha Lokomotif Gerbong Pemerintahan DUNIA usaha diibaratkan sebagai lokomotif yang mem­ bawa gerbong pemerintahan sehingga semestinya mampu mempercepat akselerasi pros­ es pembangunan negara. Hal tersebut disampaikan oleh Ketua Umum DPP Nas­ Dem Surya Paloh kepada me­ dia dalam acara pertemuan pengusaha Tionghoa bertajuk Lebih Akrab Bersama Bang Surya, di Hotel Raffles, Jakarta, Senin (30/5). Lebih lanjut, dia mengata­ kan dunia usaha mesti terus bergerak untuk memajukan perekonomian negara. Sebab, pada awal pemerintahan Pres­ iden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla dimulai dengan defisit transaksi ber­ jalan yang tinggi sehingga menyebabkan defisit APBN. “Tidak mudah memulai pemerintahan yang ditinggal­ kan dengan defisit, ditambah dengan dukungan parlemen yang minoritas pada awalnya,” ujarnya. Sebab itu, Surya mengimbau agar dunia usaha terus maju

bersama untuk menjadi peng­ gerak roda ekonomi negara. “Jadi, betapa pentingnya dunia usaha ini, sebab mampu mem­ perkokoh pemerintahan, dan soko guru penggerak di mana pun pengusaha berada.” Menurutnya, entrepreneur atau wirausahawan sangat penting bagi dunia usaha. Namun, dia menyayangkan masih adanya hambatan un­ tuk semakin menunjang dunia usaha, yakni jumlah entrepreneur di Indonesia masih sangat minim dibandingkan negara lain, seperti Tiongkok yang mampu mencetak entrepreneur 14% tiap tahunnya, disusul India sebanyak 12%, Amerika Serikat 11%, barulah Indonesia yang hanya 1,65%. Selain itu, kondisi perekono­ mian global juga masih men­ jadi penghambat dunia usaha, meski kondisi makroekonomi sudah mulai menunjukkan perbaikan, tetapi kondisi ­m ikroekonomi belum se­ penuhnya pulih, ditunjukkan dengan sektor riil yang belum benar-benar bangkit. (MI/U2)


selasa, 31 mei 2016

BANDAR LAMPUNG

LAMPUNG POST

4

Perkara Korupsi

Diminta Tuntas 2016

Tiga perkara yang harus tuntas tahun ini adalah korupsi land clearing, Puskesmas Keliling, dan pelabuhan rakyat Sebalang. EFFRAN KURNIAWAN

K

n LAMPUNG POST/M UMARUDINSYAH MOKOAGOW

MEMBAHAYAKAN PEJALAN KAKI. Perjalan kaki melintasi trotoar rusak yang tidak dipasang penutup di Jalan Pangeran Diponegoro, Bandar Lampung, Senin (30/5). Kondisi itu sangat membahayakan pejalan kaki.

Penyaluran Dana Bagi Hasil ke Daerah Molor P E M E R I N TA H P r o v i n s i (Pemprov) Lampung akan kembali menyalurkan dana bagi hasil (DBH) untuk 15 Kabupaten/kota. Pembagian terancam molor akibat pemangkasan dana alokasi khusus (DAK) oleh pusat. Kepala Biro Keuangan Pemerintah Provinsi Lampung, Minhairin, mengatakan DBH yang belum di­ salurkan oleh Pemprov ke kabupaten/kota, yaitu untuk triwulan IV 2015 dan DBH triwulan I 2016. Untuk DBH triwulan IV 2015, yang belum disalurkan kurang lebih sekitar Rp200 miliar. Menurut dia, belum tersalurnya DBH tahun kemarin dikarenakan kondisi perekonomian yang kurang baik,

se­perti turunnya harga migas dan harga karet dunia, sehingga DBH mengalami sedikit keterlambatan bahkan cenderung mengalami penurunan. ”Untuk triwulan IV, kalau memang tidak ada kendala, prinsipnya akan kami salurkan pada bulan depan (Juni). Namun, kalau untuk triwulan I 2016 belum bisa dipastikan. Sebab, kondisi keuangan Pemprov lagi enggak memungkinkan, kami kan harus jaga cashflow,” kata dia di ruang kerjanya, Senin (30/5). Selain kondisi ekonomi yang kurang stabil, Minhairin mengatakan dipotongnya dana alokasi khusus (DAK) untuk provinsi oleh Pemerintah Pusat sebesar 10% menjadi salah satu

kendala dalam penyaluran dana bagi hasil ke kabupaten/kota. “Dana DAK saja dipotong 10% dari pusat. Nah itu salah satu yang menghambat,” ujarnya. Kondisi ekonomi yang lesu secara nasional juga menyebabkan DBH Peme­ rintah Pusat untuk Provinsi Lampung mengalami penurunan dari target yang sudah dianggarkan di APBD 2016, sebesar Rp32 miliar. ”Angka pastinya saya lupa, yang jelas mengalami penurunan. Kalau ekonomi kita melemah lagi bisa turun lagi. Sebab, namanya APBN dan APBD itu kan perkiraan. Jadi, semua rencana kalau enggak tercapai bisa bermasalah belanjanya.”

Minhairin mengatakan dana DBH dari pusat ini yang akan digunakan sebagai prioritas untuk membayar utang DBH Pemprov ke kabupaten/ kota. “Ini (DBH) memang kami prioritaskan untuk bayar utang,” kata dia. Sebelumnya diberitakan, pemerintah kabupaten/kota meminta agar Pemprov Lampung dapat segera membayar utang bagi hasil pajak untuk seluruh kabupaten/kota seLampung. Sementara Pemprov Lampung sebelumnya telah membayarkan dana bagi hasil (DBH) tahap pertama senilai Rp183 mi­ liar kepada pemerintah 15 kabupaten/kota pada bulan maret lalu. (MAN/K2)

Tiongkok-Rusia Tanamkan Investasi di Lampung

DPRD Bandar Lampung Usulkan 4 Raperda

PROVINSI Lampung masih menjadi primadona investasi asing. Sejumlah peng­ usaha asal Tiongkok dan Rusia mulai menanamkan investasi mereka di Provinsi Ruwa Jurai ini. Sejak awal 2016 tercatat sudah puluhan investor dalam dan luar negeri bertandang ke Lampung untuk menanamkan modal di berbagai sektor industri di Provinsi Lampung. Untuk menyambut investasi dari luar negeri itu, Pemprov Lampung menggelar rapat persiapan pertemuan dengan investor Tiongkok dan Rusia di ruang rapat Asisten Ekonomi dan Pembangunan, Senin (30/5). Hal ini dilakukan untuk menyiapkan bahan presentasi pada investor asing potensial. Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan Adeham mengatakan sesuai arahan Gubernur Lampung M Ridho Ficardo, pihaknya akan menyelenggarakan pertemuan dengan investor dari Tiongkok dan Rusia pada awal Juni. “Pemprov terus berusaha agar Lampung menjadi dae­

DPRD Kota Bandar Lampung mengusulkan empat rancangan peraturan daerah (raperda), di antaranya raperda tentang penataan menara telekomunikasi dan pemberantasan buta huruf Alquran. Usulan raperda itu berdasarkan inisiatif yang diajukan masing-ma­ sing komisi dan Badan Pembentukan Peraturan Daerah (BP2D) dalam rapat paripurna DPRD setempat, Senin (30/5). Rapat paripurna di­ p i m p i n Wa k i l K e t u a Na l d i R i n a l d i . Ko m i s i I mengusulkan raperda penataan menara telekomunikasi. Dalam penyampaiannya, Wakil Ketua Komisi I Ernita mengatakan latar belakang perlunya regulasi itu karena selama ini menara tidak tertata dengan rapi sekaligus bertujuan memberikan pedoman kepada Pemkot untuk p e m ­b a n g u n g a n d a n layanan sesuai aturan. Sementara Ketua Komi-

rah yang ramah, aman, dan nyaman bagi investasi. Kami siapkan segala sesuatunya,” ujar Adeham, kemarin. Dia menjelaskan jika investor Tiongkok dan Rusia ini rencananya berinvestasi di bidang kereta api, dermaga laut dan sungai, bidang perikanan, pertambangan, dan energi, serta pem­bangunan infrastruktur untuk jalan-jalan strategis. “Untuk itu, kami sudah membagi tugas masing-masing Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) terkait. Untuk menyiapkan berbagai program investasi di bidang-bidang itu agar dapat dipresentasikan kepada investor Tiongkok dan Rusia,” kata dia. Kepala Bappeda Provinsi Lampung Taufik Hidayat mengungkapkan terkait program di bidang tersebut, Pemprov Lampung juga sedang gencar-gencarnya untuk melaksanakan pembangunan di bidang perhubungan laut seperti pembangunan Way Seputih dan pembangun­an dermaga multifungsi di Lempasing. (MAN/K2)

si II Poltak Aritonang mengusulkan raperda perusahaan daerah pasar Bandar Lampung. Latar belakang pengajuan ka­ rena dilihat masih banyak kendala dalam pengelolaan pasar. Nantinya, kata politikus NasDem itu, akan diatur pengelolaan pasar supaya bisa lebih profesional, tata kelola pasar, manajemen, sampai tata aturan parkir. Dengan usulan raperda diharapkan berimbas kepada peningkat­ an PAD dan mengurangi anggaran untuk sektor pasar. Sedangkan Komisi III mengusulkan raperda pengelolaan taman pemakanan dan lampu jalan. Se­ kretaris Komisi III Muchlas E Bastari menjelaskan usulan tersebut dirasa tepat karena pengelolaan taman makam sudah butuh aturan yang tegas. “Evaluasi harus mulai dari tata letak, tata ruang dengan fokus pengelolaan taman makam lebih baik,” kata Muchlas. (EBI/K2)

EPALA Kejaksaan Tinggi (Kajati) Lampung Suyadi mendapatkan promosi jabatan menjadi Sekretaris Jaksa Agung Muda Bidang Intelijen Kejaksaan Agung. Ia menginstruksikan kepada bawahannya untuk menuntaskan sejumlah korupsi paling lambat akhir 2016. Promosi itu berdasarkan surat keputusan No. Kep-410/A/JA/05/2016 yang ditandatangani Kajakgung HM Prasetyo pada 27 Mei. Posisinya akan digantikan Syafrufin (Direktur Tindak Pidana Umum Lainnya pada Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Umum Kejakgung). Selain Kajati, berdasarkan Surat Keputusan Jaksa Agung No. Kep-IV312/C/05/2016 yang ditandatangani Jaksa Muda Pembinaan Kejakgung Bambang Waluyo pada 27 Mei, Kepala Kejaksaan Negeri Bandar Lampung

Widiantoro dipromosikan menjadi Inspektur Muda Intelijen dan Tindak Pidana Khusus pada Inspektorat I Jaksa Agung Muda Bidang Pengawasan Kejakgung. Posisi Widiantoro di Bandar Lampung akan diduduki Hentoro Cahyono (Asisten Bidang Tindak Pidana Khusus Kejati Aceh). Kemudian, koordinator pada Kejati Lampung, Basrulnas, akan pindah tugas menjadi Kajari Barito Utara di Muarateweh dan jabat­ annya digantikan Andri Kurniawan (jaksa fungsional Kejati Jakarta). Di hari-hari akhir kepemimpinannya di Lampung itu, Suyadi berpesan agar aparatnya dapat menyelesaikan perkara korup­ si yang ditangani diselesaikan di tahun 2016. S u ya d i m e n g a t a k a n pihaknya tengah mena­ ngani perkara pembe basan lahan (land clearing) Bandara Raden Intan II, Puskesmas Keliling di Dinas Kesehatan Lampung, dan pembangunan pelabuh­an

rakyat Sebalang, Lampung Selatan. “Jajaran Kejati telah menerima surat keputusan mutasi nasional termasuk Kajati Lampung. Saya berpesan untuk penyelesaian perkara yang ditangani, agar berusaha untuk menyelesaikannya di tahun ini, khususnya pada tiga perkara, sehingga tahun ini semua perkara itu sudah kami limpahkan,” kata dia di ruang kerjanya, Senin (30/5). Selama kepemimpinannya, banyak masyarakat yang mengapresiasi ­kinerjanya, khususnya dalam penegakan perkara korupsi hingga penahanan para tersangka korupsi. Menurutnya, hal itu hanya sebagai menjalankan undang-undang dengan berbagai pertimbangan subjektif dan objektif dalam penahan­an seseorang. “Saya hanya menjalan­ kan perintah undangundang, tentu kami juga melihat dan melakukan pertimbangan, dengan melihat proses perkara itu,” kata Suyadi. (K2) effran@lampungpost.co.id

n LAMPUNG POST/M UMARUDINSYAH MOKOAGOW

BELUM DIPINDAHKAN. Sejumlah kendaraan melewati batang pohon yang tumbang di Jalan Emir M Noer, Bandar Lampung, Senin (30/5). Pohon tumbang yang menimpa kabel listrik tersebut dapat membahayakan pengguna jalan. Hingga saat ini batang pohon tersebut belum dipindahkan akibat posisinya tersamarkan dengan pohon yang lebih besar.


selasa, 31 mei 2016

BANDAR LAMPUNG

LAMPUNG POST

5

Enam Anggota TNI Bermasalah Disidang Prajurit yang melakukan pelanggaran berat akan dikenakan sanksi terberat, yaitu pemecatan. EFFRAN KURNIAWAN

S

EJUMLAH prajutit TNI AD Lampung yang tersangkut kasus hukum menjalani persidangan di Aula Kantor UPT Oditurat Militer I-04, Jalan Pulau Pisang, Kelurahan Harapanjaya, Sukarame, Bandar Lampung, Senin (30/5). Persidangan militer digelar selama lima hari dengan enam terdakwa. Sidang dipimpin Majelis Hakim dan jaksa asal Palembang dan Jakarta, di antaranya Letkol Chk Surono, Hakim Anggota Mayor Chk Agus Husin, Mayor Chk Edfan, dan Jaksa Militer Mayor Eman J. Kepala Penerangan Korem 043/Garuda Hitam (Gatam) Mayor Inf CH Prabowo menjelaskan persidangan akan dibuka untuk umum agar dapat memberikan informasi kepada masyarakat dan pelajaran terhadap anggota TNI. “Terdakwanya ada tujuh orang, tetapi yang digelar hanya enam, karena satu terdakwa masih dalam pengejaran dan belum tertangkap. Itu sebagai pelajaran jika tidak ada orang yang kebal hukum,” kata Prabowo, kemarin. Menurutnya, sebelum dilaksanakannya persidangan, pihaknya terlebih dahulu me-

n LAMPUNG POST/M UMARUDINSYAH MOKOAGOW

JALANI SIDANG MILITER. Terdakwa kasus pembunuhan Kepala Bagian Kepegawaian Universitas Malahayati Sofyan yang merupakan oknum TNI AD, Prada Dadi Pracipto (kiri), menjalani persidangan militer di Oditurat Militer Lampung, Senin (30/5). Dalam sidang terebut, hakim militer juga menghadirkan saksi yang merupakan terdakwa pembunuhan kasus yang sama, Kamella Titian (kanan).

DPRD Galang Dana untuk Rumah Singgah Warga Miskin RUMAH singgah bagi masyarakat miskin yang menderita penyakit dan diobati di Jakarta segera jatuh tempo pada Juni mendatang. Untuk itu, kalangan Dewan akan menggalang dana untuk mengatasi masalah tersebut. Anggota Komisi III DPRD Lampung, Antoni Imam, mengatakan sambil menunggu solusi jangka panjang dari Pemerintah Provinsi Lampung berupa dana hibah, pihaknya segera menggelar penggalangan dana berkoordinasi dengan komunitas pengelola rumah singgah itu. “Saya sudah melakukan

kunjungan ke sana, alhamdulillah ada niat baik pemilik rumah. Jadi dari jatuh tempo 1 Juni 2016 kemungkinan ada toleransi. Untuk penggalangan dana, nanti kami koordinasi lagi teknisnya de­ ngan yayasan itu. Nanti kami buka rekekning dan awali lewat medsos,“ kata Antoni, Senin (30/5). Anggota Fraksi PKS itu menjelaskan rumah singgah untuk masyarakat miskin yang berobat ke Jakarta ini ada dua macam, yaitu di­kelola swadaya yang akan habis masa sewanya. Dan ada yang milik Provinsi Lampung. “Inisiatif kawan-kawan untuk bantu warga Lampung

yang sakit di Jakarta ini harus diapresiasi, kami minta ada kepastian dari Pemprov se­hingga yayasan yang me­ ngelola tidak resah setiap mau habis kontrak, nanti Dewan bantu fasilitasi,” kata dia. Informasi yang dihimpun Lampung Post di Biro Keuangan, dana untuk rumah singgah akan diproses dalam APBDP 2016. “Nah berarti dana hibah untuk tahun depannya lagi, jadi sudah ada kepastian.” Pihaknya juga meng­ apresiasi Pemprov Lampung yang setelah berkoordinasi dengan yayasan dua tahun lalu, langsung membentuk rumah singgah untuk

masyarakat Lampung dekat dengan Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM). Sebelumnya, keluarga pasien asal Lampung mulai khawatir. Pasalnya, rumah singgah bagi keluarga pasien tidak mampu yang disedia­ kan oleh Yayasan Peduli Generasi Lampung (YPGL) akan habis masa sewa pada Juni 2016. Firmansyah, ketua YPGL, mengatakan dana yang tersedia kini tidak mencukupi untuk membayar biaya sewa yang mencapai Rp35 juta per tahunnya. Padahal, saat ini ada delapan pasien anak yang rata-rata didiagnosis jantung bocor beserta pendamping (orang tua). (MAN/K2)

meriksa sejumlah saksi dan mengumpulkan barang bukti. Sementara itu, selama lima hari persidangan, Pengadilan Militer akan menggelar sidang berupa kasus pembunuhan, perampokan, meninggalkan dinas, dan narkoba. “Kami gelar di Lampung untuk mempermudah jalannya persidangan dan datangnya saksi-saksi. Kalau di Palembang nanti sulit untuk saksi datang dan saksi yang kami hadirkan saat ini hanya beberapa saksi yang mengetahui dengan jelas perkara yang akan disidangkan,” kata dia. Terkait hukuman, Prabowo menjelaskan prajurit yang melakukan pelanggaran berat akan dikenakan sanksi terberat, yaitu pemecatan. “Hukuman terberat adalah pemecatan, tetapi ini kan hakim yang memutuskan dan perkaranya kan berbedabeda ada yang berat dan ada yang ringan,” ujarnya.

Pembunuhan Anggota TNI yang di­sidang kemarin di antaranya anggota Kompi C Banyu Urip Batalion Infanteri 143/TWEJ Prada Ahmad Dadi Pracipto, terdakwa pembunuhan Kepala Bagian Kepegawaian Universitas Malahayati bersama kekasihnya, Kamella Titian alias Kamelia. Dia didakwa dengan Pasal

339 KUHP jo Pasal 55 Ayat (1) KUHP, Pasal 338 KUHP jo Pasal 55 Ayat (1) ke-1 KUHP, dan Pasal 351 Ayat (3) KUHP jo Pasal 55 Ayat (1) KUHP oleh Jaksa Militer Mayor Eman J. Dalam persidangan, pembunuhan itu berawal ketika korban M Sofyan dan Kamelia hendak bertemu di indekos Kamelia untuk bersetubuh dengan dijanjikan uang Rp1 juta. Kamelia yang menyetujuinya kemudian memberitahukan hal tersebut kepada kekasihnya, Ahmad Dadi Pracipto, yang sedang berada di indekos Kamelia. Lalu, Ahmad Dadi pun mengizinkan Kamelia untuk melayani Sofyan sehingga Ahmad Dadi pun pergi dari indekos. Namun, setelah korban Sofyan datang dan melakukan persetubuhan dengan Kamelia, korban tidak memberikan uang yang dijanjikan tersebut dengan alasan lupa membawa dompet dan mengatakan uang yang dijanjikan itu akan ditransfer ke rekening terdakwa Kamelia. Kesal karena tidak diberikan uang, Kamelia pun menelepon Ahmad Dadi untuk kembali datang ke indekos­ nya. Setelah Ahmad Dadi datang, terjadi pertengkaran antara Kamelia, Ahmad Dadi, dan Sofyan di dalam kamar indekos yang dilanjutkan dengan perkelahian hingga akhirnya Sofyan tewas. (K2) effran@lampungpost.co.id

Curi Motor, Sopir Ditembak 4 Kali

Pemkot Kembali Raih WTP

POLRESTA Bandar Lampung membekuk pencuri sepeda motor. Tersangka yang berprofesi sebagai sopir travel itu ditembak empat kali. Amsri ditangkap dan ditembak pada Rabu (25/5), sekitar pukul 19.30. Kasat Reskrim Polresta Bandar Lampung Kompol Dery Agung Wijaya menjelaskan saat hendak dilakukan penangkapan, tersangka bersama rekannya, berinisial R, sedang mencari korban. Melihat adanya polisi, tersangka langsung melarikan diri, sehingga petugas pun mengeluarkan

PEMERINTAH Kota (Pemkot) Bandar Lampung kembali mempertahankan predikat opini wajar tanpa pengecualian (WTP) untuk keenam kalinya dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Per wakilan Lampung, Senin (30/5). Wali Kota Herman HN menyebut capaian tersebut karena kerja keras seluruh jajarannya. WTP itu berdasarkan hasil pemeriksaan atas LKPD tahun anggaran 2015. Herman mengaku senang dan meng­ ucapkan terima kasih atas didapatnya WTP tahun 2015 untuk keenam kalinya. “Alhamdulillah Bandar Lampung kembali meraih WTP,” kata Herman di kantor BPK Perwakilan Lampung, kemarin. Kepala BPK Perwakilan Lampung Sunarto me­ ngatakan opini WTP ini diberikan berdasarkan UU Nomor 15 Tahun 2004 tentang Pemeriksaan Pe­ ngelolaan dan Tanggung Jawab Keuangan Negara serta UU Nomor 15 Tahun 2006 tentang BPK. Ia menambahkan BPK Perwakilan Lampung ber-

tembakan di kakinya untuk melumpuhkan tersangka. “Tersangka beraksi bersama rekannya, tersangka bertugas mengamankan lokasi, sedangkan rekannya mengeksekusi motor menggunakan kunci letter T. Sempat terjadi kejarkejaran, sehingga anggota melumpuhkan tersangka,” kata Dery di Mapolresta, Senin (30/5). Komplotan tersangka ini, kata dia, sudah beraksi lima kali di wilayah Way Halim, Kedaton, Rajabasa, dan Tanjungkarang Pusat. “Sementara itu, anggota masih melakukan

pengejaran terhadap rekan tersangka. Tersangka dijerat dengan Pasal 363 KUHP de­ ngan ancaman pidana penjara 7 tahun,” ujar Dery. Tersangka Amsri mengatakan kejahatan itu dilakukan bersama rekannya. Ketika berhasil melarikan motor korbannya, tersangka menjualnya ke warga di sekitar kediamannya, wilayah Gedongair, Bandar Lampung. “Dijual seharga Rp2 juta, bagi dua sama teman. Dapat bagian Rp200— Rp500 ribu. Uangnya untuk sehari-hari dan beli baju,” kata tersangka. (RAN/K2)

n LAMPUNG POST/IKHSAN DWI NUR SATRIO

AKHIR MUSIM HUJAN. Awan hitam menyelimuti Kota Bandar Lampug, Senin (30/5). BMKG memprediksikan musim hujan akan berakhir awal Juni 2016.

Polda Lampung Dapat Penghargaan Dari Google KEPOLISIAN Daerah (Polda) Lampung mendapat penghargaan dari Google karena terbanyak meraih searching website Tribarata dari seluruh jajaran Polda se-Indonesia. Penghargaan itu akan diterima Polda Lampung yang diwakili Kabid Humas Polda Lampung AKBP Sulistyaningsih di Amerika

pada 11—15 Juni mendatang. Sulis mengatakan Polda Lampung satu-satunya Polda se-Indonesia yang mendapat pengharagaan dari Google itu. “Iya, hanya Polda Lampung dari seluruh Polda seIndonesia, saya yang akan mewakili ke Amerika nanti selama tiga hari,” kata Sulis, kemarin.

Namun, Sulis mengaku belum mengetahui secara perinci kriteria penghargaan tersebut. “Belum, saya belum tahu, baru dikasih informasi sore tadi kalau Polda Lampung dapat penghargaan. Jumat mendatang baru akan ada yang datang kesini membawa berkasnya di situ akan tahu apa saja kriterianya,” ujar Sulis.

Kapolda Lampung Brigjen Ike Edwin juga membenarkan diraihnya penghargaan tersebut. Menurutnya, penghargaan itu hanya diraih Polda Lampung dari seluruh Polda di Indonesia. “Iya benar, nanti Kabid Humas yang mewakili,” kata Ike. Sebelumnya, di bawah kepemimpinan Brigjen Ike Edwin, Polda Lampung te-

lah meraih beberapa penghargaan, yakni penghargaan MURI atas program exellent police service. Kedua Polda Lampung meraih penghagaan Muri karena terbanyak melantik satgas antinarkoba. Pelantik­ an tersebut langsung oleh Kepala Kepolisian Republik Indonesia Jenderal Badrodin Haiti. (DEN/K2)

harap opini laporan keuang­ an tahun 2016 dapat dipertahankan dan lebih baik lagi. Dia juga menyatakan yang lebih penting lagi adalah pengelolaan dan pertanggungjawaban keuangan daerah semakin baik. “Kami juga mengingatkan kepada Pemkot agar segera menindaklanjuti rekomendasi hasil pe meriksaan BPK selambatlambatnya 60 hari setelah laporan hasil pemeriksaan diterima,” ujar dia. Sunarto menambahkan opini WTP yang diberikan adalah bentuk opini yang diberikan kepada pemerintah daerah yang telah memberikan laporan secara akuntabel. Mengenai defisit atau tidaknya keuangan pemerintah tidak menjadi persoalan. Asalkan, semua laporan keuangan diungkapkan semua kepada BPK. “Walaupun punya utang, tapi kalau semua diungkapkan ke BPK, itu tidak masalah, ka­ rena yang kami periksa ini adalah transparansi dalam pengelolaan ke­u angan.” ujarnya. (RUL/K2)

Polisi Janji Ungkap Kasus Pembunuhan Pansor

n LAMPUNG POST/M UMARUDINSYAH MOKOAGOW

KETERANGAN HASIL TES DNA. Kapolda Lampung Brigjen Ike Edwin (kiri) memberikaN keterangan pers terkait hasil tes DNA mayat yang ditemukan di OKU Timur, Sumatera Selatan, di Mapolda Lampung, Senin (30/5). Hasil tes DNA keluarga cocok dengan Aggota DPRD Kota Bandar Lampung, Muhammad Pansor yang tewas akibat dimutilasi.

HASIL tes DNA membuktikan mayat yang ditemukan di Sumatera Selatan adalah anggota DPRD Bandar Lampung M Pansor. Polisi berjanji akan mengungkap kasus tersebut. Polda Lampung akan berkoordinasi dengan Polda Sumatera Selatan untuk mengungkap kematian M Pansor. Kapolda Lampung Brigjen Ike Edwin membenarkan bahwa Polda Sumsel telah memublikasikan hasil tes DNA mayat dengan keluaga Pansor. Hasilnya DNA tersebut cocok sehingga dipastikan mayat tersebut mayat Pansor. “Kami sudah diberi tahu

oleh Polda Sumsel,” kata Kapolda, di Mapolda Lampung, kemarin. Saat ini, kata Ike, pihaknya bersama Polda Sumsel akan berupaya untuk mengejar pelaku pembunuhan itu. “Kami sudah berkoordinasi de­ ngan Polda Sumsel untuk penyelidikan dan peng­ ungkapan,” ujarnya. Meskipun demikian, ujar Kapolda, kasus itu memang dipegang oleh Polda Sumsel karena mayatnya ditemukan di wilayah hukum setempat. Namun, Polda Lampung tetap membantu penyelidikan karena mayat tersebut berasal dari Lam-

pung. “Pembunuhan itu terjadinya di sana (Sumsel), Polda Lampung juga tetap melakukan penyelidikan karena orang yang hilang itu asalnya dari Lampung,” kata Kapolda. Menindaklanjuti hasil tes DNA, Polda Lampung akan melakukan gelar perkara. “Malam kami akan gelar, saya langsung yang akan memimpin untuk menentukan langkah selanjutnya,” kata Kapolda. Sementara itu, Ketua Komisi I DPRD Bandar Lampung Fraksi PDI Perj u a n g a n D e d i Yu g i n t a merasa terkejut dan berduka mengetahui temuan

potongan tubuh di Oku Timur, Sumsel, pada 9 Mei lalu adalah rekan se­ fraksinya, M Pansor. “Saya merinding dan sedih. Semoga pelaku pembunuh­ an segera tertangkap dan motifnya terungkap,” kata Ginta, di ruang kerjanya, kemarin. Apalagi, menurutnya, ­sosok Pansor sebagai sahabat sangatlah baik. Wakil Ketua PDD PDIP Lampung Watoni Nurdin meminta ke p o l i s i a n m e m b e k u k pelaku mutilasi M Pansor secepatnya. “Kami meminta polisi secepatnya mengusut pelaku pembunuhan ini,” ujarnya. (DEN/EKA/AJI/K2)


ENERGI

selasa, 31 mei 2016

LAMPUNG POST

6

Getah Jarak

Solusi Energi

PANEN BIJI JARAK. Petani memanen biji tanaman jarak di Desa Karangsong, Indramayu, Jawa Barat, beberapa waktu lalu. Pemprov Lampung terus mencari sumber-sumber energi baru terbarukan, salah satunya pemanfaatan getah jarak sebagai sumber energi, yang memang sudah menjadi fokus perencanaan jangka panjang.

Terbarukan

Pemerintah Provinsi Lampung terus mencari sumber-sumber energi baru terbarukan dalam memenuhi target ketersediaan energi dari Pemerintah Pusat. SETIAJI B PAMUNGKAS

P

EMERINTAH Provinsi Lam­ pung berkomitmen untuk mengimplementasikan ener­ gi terbarukan sebagai langkah terwujudnya kemandirian energi. Melalui Dinas Pertambangan dan Energi Lampung, Gubernur Lam­ pung M Ridho Ficardo menginstruk­ sikan pemanfaatan beberapa energi alternatif yang mudah dijangkau oleh masyarakat, yakni biogas, mik­ rohidro, maupun biodiesel. Kepala Distamben Lampung Pieterdono melalui Kepala Bidang Energi dan Migas M Sapuan me­ ngatakan pemanfaatan getah jarak sebagai sumber energi memang sudah menjadi fokus perencanaan jangka panjang. “Jarak itu sebetul­

nya berguna sebagai pengganti ba­ han bakar minyak,” kata dia kepada Lampung Post, Senin (30/5). Namun, hingga kini pemanfaataan jarak masih belum optimal meng­ ingat harga jual yang tidak sesuai karena terlalu rendah. “Pada 2008 pihaknya pernah mencoba menyuk­ seskan program Pemerintah Pusat yang menggagas energi terbarukan melalui pohon jarak di Kecamatan Ketibung. Kami ingin mendorong program pemerintah, masyarakat pun sudah bersedia, tetapi ke­ sepakatan harganya yang tidak se­ suai karena terlalu murah, akhirnya masyarakat urung,” ujarnya. Menurutnya, pemanfaatan enegi terbarukan dari tanaman jarak bisa dioptimalkan jika Pemerintah Pusat menerapkan political will dengan

n ANTARA/DEDHEZ ANGGARA

cara memberi subsidi kepada petani jarak. “Harus ada persiapan secara komprehensif mulai dari petani, pemasaran hasil panen, serta ke­ untungan harus diperhitungkan. Selama ini kan hanya dorongan dan ketika petani mulai menanan saat panen mereka bingung mau jual kemana,” kata dia. Kerja sama oleh beberapa pihak terkait menjadi kunci utama ke­ berhasilan pemanfaatan jarak dan energi terbarukan lainnya. “Melibat­ kan perusahaan yang akan menam­ pung, para peneliti, masyarakat, dan

pemerintah daerah semua diberikan pemahaman sehingga produksi ja­ rak bisa berkelanjutan,” ujarnya. Berdasarkan penelitian Suhartan­ ta dan Zainal Arifin, staf pengajar Fakultas Teknik Universitas Negeri Yogyakarta, tentang pemanfaatan minyak jarak pagar sebagai bahan bakar alternatif mesin diesel yang dipublikasikan dalam Jurnal Penelitian Saintek, Vol. 13, No. 1, April 2008 halaman 19—46. Minyak biodiesel yang dikem­ bangkan sebagai bahan bakar mesin diesel yang berasal dari minyak

jarak pagar (Jatropa curcas l) memi­ liki karakteristik yang sama bahkan pada beberapa item, ter­utama pada hasil perhitungan nilai kalor (heating value) memiliki karak­teristik yang lebih baik dibandingkan dengan solar. Besarnya emisi gas buang berupa kepekatan asap (opasitas) mengalami penurunan paling besar, dengan penurunan rata-rata diperoleh sebesar 82%, dengan campuran paling baik pada fraksi sebesar 20%. (R5) aji@lampungpost.co.id

Yusuf Kohar Lantik Satgas Antinarkoba IAIN Raden Intan

 LAMPUNG POST/ IKHSAN DWI NUR SATRIO

Wakil Wali Kota Bandar Lampung yang juga Ketua Badan Narkotika Kota Bandar Lampung Yusuf Kohar melantik Satgas Antinarkoba di IAIN Raden Intan Lampung, Senin (30/5), di GSG IAIN Raden Intan.

KETUA Badan Narkotika Kota (BNK) Bandar Lampung Yusuf Kohar melantik sekitar 30 anggota Satgas Narkoba IAIN Raden Intan Lampung di GSG IAIN, Senin (30/5).

P

elantikan ini disaksikan Kapolda Lampung Bridgen Ike Edwin, Rektor IAIN Raden Intan Moh Mukri, Kapolresta Bandar Lampung Kombes Hari Nugroho, serta jajaran wakil rektor dan para dekan fakultas. Pelantikan dilakukan sebelum penyampaian kuliah umum wawasan kebangsaan oleh Kapolda Lampung di depan ribuan mahasiswa IAIN. Tujuan pembentukan Satgas Antinarkoba IAIN Raden Intan ini adalah untuk mencegah peredaran narkoba dan

mewujudkan IAIN bebas narkoba. Para anggota Satgas Antinarkoba yang terdiri dari jajaran dekanat dan mahasiswa ini harus ikut serta secara aktif membantu pemerintah membangun kesadaran mahasiswa untuk bersamasama mencegah penggunaan dan peredaran narkoba, baik lewat penyuluhan maupun kerja sama dengan berbagai pihak melakukan edukasi tentang bahaya narkoba. Selain pencegahan, para anggota Satgas Antinarkoba juga harus melaporkan pengguna narkoba atau pengedar

narkoba dan meneruskan laporan kepada pihak kampus, pimpinan kampus, BNN, atau kepolisian agar dilakukan proses rehabilitasi dan tindakan pidana. “Setelah dibacakan tugastugas Satgas Antinarkoba tadi, saya mau bertanya apakah saudara-saudara semua sanggup melaksanakan tugas sebaik-baiknya dan sebenar-benarnya,” kata Wakil Wali Kota Bandar Lampung Yusuf Kohar yang disambut jawaban serentak dari seluruh anggota Satgas Antinarkoba, “Siap!”. Selanjutnya, Yusuf Kohar secara resmi melantik sekitar 30 anggota Satgas Antinarkoba IAIN Raden Intan masa bhakti 2016 tersebut. (RIN/S10)


BERITA UTAMA

Selasa, 31 mei 2016

LAMPUNG POST

7

Presiden akan Reformasi Total MA Mafia peradilan di MA telah kronis, tidak bisa diselesaikan dengan sekadar pembuatan perppu. EKA SETIAWAN

P

n LAMPUNG POST/WIWIK HASTUTI

TERIMA CENDERA MATA. Bupati Lampung Timur Chusnunia Chalim menerima cendera mata berupa prangko prisma berlogo BKKBN dari Kabid Pengendalian Kependudukan BKKBN Provinsi Lampung Zainal Aspin, saat pencanangan Kampung KB di Dusun I Hujanmas, Desa Pakuan Aji, Kecamatan Sukadana, Lamtim, Senin (30/5).

Pemilu Bangladesh Bentrok, 10 Orang Tewas

Lamtim Targetkan 24 Kampung KB

SETIDAKNYA 10 orang tewas dan ribuan lainnya luka-luka dalam bentrokan antara pendukung dan kandidat dari partai yang tengah ber­ saing dalam pemilu lokal di ­Bangladesh. Demikian dilaporkan kepolisian setempat, Senin (30/5), sehingga total 90 orang dinyatakan tewas selama konflik perhelatan pemilu lokal yang dilakukan secara bertahap sejak Maret lalu itu. Petugas kepolisian mengatakan saat pemungutan suara memasuki putaran terakhir, tiga orang dilaporkan tewas di Distrik Jamalpur dan tujuh lainnya tersebar di beberapa tempat lain di seluruh Bangladesh. Tak hanya itu, dilaporkan juga seorang petugas kepolisian mengalami luka-luka. Di Jamalpur, ratusan pendukung calon yang diusung

BUPATI Lampung Timur (Lamtim) Chusnunia Chalim menargetkan pendirian Kampung Keluarga Berencana (KB) di 24 kecamatan di kabupaten setempat. Pendirian Kampung KB ini diharapkan dapat merevitalisasi program KB, meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) dan kesejahteraan masyarakat di kabupaten berjuluk Bumi Tuah Bepadan tersebut. “Kami sangat komit de­ ngan Kampung KB ini. Insya Allah akan kami bentuk Kampung KB di 24 kecamatan. Untuk anggarannya kami sesuaikan dengan kemampuan dae­ rah,” ujar Chusnunia usai meresmikan Kampung KB tingkat Kabupaten Lamtim di Dusun I Hujanmas, Desa Pakuan Aji, Kecamatan Su-

Liga Awami yang memegang kendali pemerintahan saat ini bentrok dengan pesaingnya yang sebelumnya adalah anggota Liga Awami, tapi belakangan membelot. “Tiga orang me­ninggal. Terdapat bekas peluru dan luka karena panah,” kata Wakil Kepala Polisi Jamalpur Shariful Haq. Tak hanya itu, seorang calon dari kelompok Utsma, oposisi Partai Nasionalis Bangladesh (BNP), ditikam sampai tewas di Distrik Comilla Timur, sementara yang dilaporkan tewas di Chittagong selatan. Kelompok Pemantau Pemilu (EWG) yang bernaung di bawah US-Asia Foundation mengatakan komisi pemilihan umum telah benar-benar gagal untuk melakukan pemilu yang bebas dan adil, terutama ka­rena tidak memiliki kewenang­an yang kuat atas polisi dan pejabat setempat. (MI/U2)

kadana, Senin (30/5). Menurutnya, pendirian Kampung KB ini sangat penting sebab kriteria dan penempatan lokasi Kampung KB berada di dusun/desa yang masih tertinggal. Oleh karena itu, Kampung KB ini sa­ ngat diperlukan di seluruh desa untuk membangun kualitas dan kesejahteraan masyarakat. “Penempatan Kampung KB di Desa Pakuan Aji ini sangat pas dijadikan proyek percontohan (pilot project) di Lampung Timur. Mudah-mudahan dengan adanya Kampung KB ini warga di sini makin berkualitas dan sejahtera,” ujarnya pada acara yang dihadiri Wakil Bupati Lamtim Zaiful Bukhori, Asisten I Sekretaris Kabupaten Tarmizi. (AST/U2)

ERBAIKAN internal di tubuh Mahkamah Agung (MA) yang akhir-akhir ini terpuruk menjadi perhatian Presiden Joko Widodo. Menurut Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Presiden menyayangkan MA yang menjadi benteng keadilan justru mengotori tangannya sendiri. Oleh sebab itu, Presiden meminta reformasi total di tubuh penegak hukum dan mafia peradilan. “Dengan banyak kasus tangkap tangan hakim dan penegak hukum, ada hal yang memang perlu dilakukan perbaikan,” ujar Pramono di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, ­kemarin (30/5). Setelah kasus suap yang dikaitkan dengan Sekretaris MA Nurhadi, Ketua PN Kepahiang sekaligus hakim Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Bengkulu Janner Purba, tertangkap tangan oleh KPK. Menurut Pramono, Presiden merasa itu telah membuat kegaduhan karena hukum tidak lagi mendapatkan kepercayaan di mata masyarakat. Presiden Jokowi sudah menampung semua masukkan publik terkait reformasi di tubuh MA. Persoalan tersebut akan disampaikan dalam rapat terbatas yang dipimpin

langsung Presiden. “Sebab, ini membuktikan memperlihatkan persoalan (pemberantasan) korupsi belum baik. Hal ini akan dirumuskan dalam rapat terbatas, tetapi waktunya belum ditentukan,” ujarnya.

Dengan banyak kasus tangkap tangan hakim dan penegak hukum, ada hal yang memang perlu dilakukan perbaikan. Pelibatan Publik Pada bagian lain, peneliti Pusat Studi Hukum dan Kebijakan Indonesia (PSHK), Miko Ginting, menilai masalah mafia peradilan di MA yang kronis tidak bisa diselesaikan dengan sekadar pembuatan peraturan pemerintah pengganti UU (perppu). Selain unsur kegenting­ an pun belum tampak, keterbukaan MA, yang m e m b e r i ke te rl i b at a n lebih besar kepada warga dalam proses peradilan, dipandang lebih pen­ting, apalagi DPR tengah menggodok RUU Jabatan Hakim. “Persoalan mafia peradil­ an yang paling pokok tidak sekadar berkaitan dengan kekosongan maupun tidak

memadainya UU. Mafia peradilan adalah persoalan akut yang hanya dapat diberantas dengan reformasi peradilan yang total dan komprehensif,” ujar Ginting. Ia mengakui wacana per­ ppu ini muncul sebagai reaksi atas sikap pimpinan MA yang pasif dan tertutup. Pihaknya pun mendorong MA melakukan sejumlah usaha lebih keras dan membuka diri dalam upayanya memberantas mafia peradilan. “Reformasi peradilan yang total dan menyeluruh dapat ditempuh dengan menyelesaikan persoalan yang ada di depan mata,” ujar dia. Pertama, pimpinan MA membentuk tim pem­ berantasan mafia peradilan dalam lingkup pengadilan. Anggotanya mesti berasal dari masyarakat independen dengan berbagai latar belakang profesi, misalnya advokat dan akademisi. Kedua, perbaikan bebe­ rapa aturan internal MA yang memberi celah pe­ nyalahgunaan kewenangan. Ketiga, penguatan badan pengawasan MA, yang bertanggung jawab melakukan pengawasan internal. Keempat, pengisian posisi ketua muda pengawasan MA yang kosong hingga hari ini. Kelima, pelibatan KY dan KPK dalam konteks membangun peta jalan pencegahan korupsi juga penting. Ke­ enam, penguatan Komisi Yudisial. (MI/R5) eka@lampungpost.co.id

Kapolda Bekali Mahasiswa IAIN Wawasan Kebangsaan IAIN Raden Intan mengundang Kapolda Lampung Brigjen Ike Edwin untuk membekali ribuan mahasiswa tentang wawasan kebangsaan di GSG IAIN Raden Intan, Senin (30/5).

R

EKTOR IAIN Raden Intan Lampung Moh Mukri mengatakan Kapolda Lampung Brigjen Ike Edwin tidak hanya seorang Kapolda, tapi juga seorang putra daerah yang sangat memahami kondisi masyarakat Lampung. Menurut Mukri, Kapolda juga sangat memahami tandatanda zaman, ancaman-ancaman di era globalisasi. “Untuk itu, kami mengundang Bapak Kapolda untuk memberikan kuliah wawasan kepada para mahasiswa tentang paham-paham yang harus diwaspadai,” kata Mukri dalam sambutannya membuka kuliah umum bertema Mewaspadai Ancaman Kebangsaan di Era Globalisasi. Dia mengatakan saat ini sering terjadi kegaduhan di Indonesia, bahkan di Lampung yang disebabkan oleh banyaknya benturan paham/ ideologi dan kepentingan-

 LAMPUNG POST/IKHSAN

BERI KULIAH UMUM. Kapolda Lampung Brigjen Ike Edwin memberikan kuliah umum di aula GSG IAIN Raden Intan Lampung, Bandar Lampung, Senin (30/5). Sebelumnya, Rektor IAIN Raden Intan Moh Mukri memberikan sambutan. kepentingan, mulai dari yang paling kiri, komunisme, hingga terorisme. “Lampung ini multikultur, untuk mengatasi kegaduhan ini ada baiknya dihidupkan kembali kearifankearifan lokal lewat pranata sosial dan pranata adat,” ujarnya. Mukri mengatakan saat ini IAIN juga terus berpacu meningkatkan kualitas kampus di era globalisasi. Pihaknya sedang menunggu analisis no-

menklatur dari Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB) terkait peralihan status IAIN menjadi Universitas Islam Negeri (UIN). “Peralihan status IAIN menjadi UIN ini sudah disetujui oleh Kemenristek Dikti, saat ini berkas sudah di Kemenpan-RB. Semoga di 2017 IAIN sudah menjadi UIN,” kata Mukri yang disambut tepuk tangan para tamu undangan dan mahasiswa.

Kuliah umum wawasan kebangsaan ini dihadiri Kapolresta Bandar Lampung Kombes Hari Nugroho, Pemimpin Redaksi Lampung Post Iskandar Zulkarnain, jajaran wakil rektor, para dekan fakultas, serta tamu undangan. Menurut Mukri, Kemenristek Dikti juga sudah menyetujui IAIN membuka lima fakultas baru dengan 16 program studi. Lima fakultas baru tersebut, yakni Kesehatan dan Kedokteran, Psikologi, Komunikasi, Saintek, serta Adat dan Budaya.

semakin mengundang antusiasme mahasiswa untuk mencari tahu tentang sejarah IAIN dan kondisi sekitarnya. “Kenapa saya menanyakan hal-hal yang ada di sekitar kalian? Karena lemahnya kebangsaan itu diawali dengan tidak adanya kepekaan. Untuk itu, saya mengajak para mahasiswa untuk peka dan peduli dengan kondisi sekitar, tidak usah jauh-jauh, setidaknya peduli dengan kondisi IAIN,” katanya. Kepedulian dan kepekaan terhadap hal-hal kecil yang ada di sekitar kita akan mengantarkan rasa peduli terhadap hal yang besar. Menurut Ike, ancaman berkurangnya kepedulian sosial ini tidak hanya terjadi di masyarakat, tapi juga di dalam rumah. Banyak orang tua yang tidak peduli dengan pendidikan anaknya, tidak peka dengan perubahan-perubahan yang terjadi pada anaknya. “Coba bayangkan ada berapa juta rumah di Lampung ini. Kalau saja pendidikan dari rumah-rumah itu bagus dan baik, maka keluarnya akan bagus, globalisasi tidak akan berpengaruh besar kepada generasi muda kita,” ujarnya. Selain menguatkan pen-

didikan dan kepedulian orang tua di rumah, Ike Edwin juga mengimbau masyarakat untuk menghidupkan lagi kearifan lokal, nilai-nilai sosial yang selama ini ditegakkan oleh pranata sosial dan pranata adat. “Sejak zaman orde baru, pranata sosial mulai ditinggalkan oleh masyarakat, padahal dulu itu banyak kegaduhan-kegaduhan yang dapat diselesaikan oleh para tokoh adat lewat karisma dan kewibawaannya,” kata Kapolda. Dia mencontohkan zaman dulu, orang maling ayam dihukum membersihkan rumah adat dengan disaksikan oleh seluruh warga. Sanksi moral ini menanamkan rasa malu kepada pelaku sehingga seumur hidupnya tidak berani lagi mencuri ayam. Untuk itu, lanjutnya, dia menginstruksikan kepada seluruh Kapolsek di Lampung agar sanksi atau hukuman untuk pencuri ayam diserahkan kepada pranata sosial atau tokoh adat, tidak dipenjara. “Kita di Indonesia dilahirkan sebagai masyarakat adat, tapi ini selama 37 tahun malah kita tinggalkan. Tokoh penyimbang warga/adat ini harus kita hidupkan kembali,” kata Ike. (S10)

Asah Kepekaan Sosial

 LAMPUNG POST/IKHSAN

FOTO BERSAMA. Kapolda Lampung Brigjen Ike Edwin, Rektor IAIN Raden Intan Lampung Moh Mukri, Wakil Wali Kota Bandar Lampung Yusuf Kohar, dan Kapolresta Bandar Lampung Kombes Hari Nugroho berfoto bersama tim Satgas Antinarkoba IAIN Raden Intan Lampung.

Sementara itu, Kapolda Lampung memulai kuliah umumnya dengan memberikan pertanyaan seputar sejarah IAIN dan kondisi sekitar kepada ribuan mahasiswa yang hadir di GSG IAIN. “Siapa rektor pertama IAIN Raden Intan Lampung,” ujar Ike Edwin. Setiap mahasiswa yang mampu menjawab dengan benar akan mendapat reward dari Kapolda. Suasana ini

 LAMPUNG POST/IKHSAN

KULIAH UMUM. Suasana kuliah umum wawasan kebangsaan di aula GSG IAIN Raden Intan Lampung, Bandar Lampung, Senin (30/5).


RAGAM

Selasa, 31 Mei 2016

LAMPUNG POST

8

BURAS

Kala Kurs Rupiah Seketika Anjlok!

n LAMPUNG POST/IKHSAN DWI NUR SATRIO

PAMERKAN PRODUK TOYOTA. Pengunjung melihat produk Toyota Auto2000 Lampung yang dipamerkan saat costumer gathering di Hotel Emersia, Bandar Lampung, Senin (30/5).

IDI Lampung Dukung Keputusan Pemerintah Meski dari sisi kode etik dianggap tidak sejalan, perppu dan putusan pengadilan tetap harus dijalankan. DELIMA NATALIA NAPITUPULU

I

KATAN Dokter Indonesia (IDI) Wilayah Lampung menyatakan tetap mendukung keputusan pemerintah terkait eksekusi hukuman kebiri bagi pelaku kejahatan seksual anak. “Selama fatwa pengurus besar IDI belum dikeluarkan, kami akan tetap mendukung keputusan pemerintah dan pengadilan,” kata Ketua IDI Wilayah Lampung Asep Sukohar kepada Lampung Post, Senin (30/5). Hal tersebut diutarakan untuk menanggapi rencana Pengurus Besar (PB) IDI menyerahkan tim eksekutor hukuman kebiri ke kejaksaan karena hukuman tersebut dianggap bertentangan dengan kode etik kedokteran Indonesia. Asep berharap PB IDI melibatkan seluruh ketua IDI wilayah dalam penyusunan fatwa tersebut. “Nantinya, hukuman kebiri juga dilakukan di

daerah, maka IDI wilayah sebaiknya diikutsertakan dalam merumuskan isi fatwa tersebut,” kata dia. Secara pribadi, Asep sependapat dengan keputusan pemerintah menjatuhkan kebiri sebagai pemberatan hukuman para predator seksual. Menurut dia, fatwa IDI sebaiknya sejalan dengan Peraturan Pemerintah Pengganti UndangUndang (Perppu) Nomor 1 Tahun

Jika kami tidak tunduk, bisa dianggap melawan negara dan hukum. 2016 tentang Perubahan Kedua atas Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2002 tentang Perlindungan Anak. “Jika kami tidak tunduk, bisa dianggap melawan negara dan hukum,” ujar Asep. Sementara itu, Ketua IDI Bandar Lampung Prambudi Rukmono mengaku masih menunggu fatwa PB IDI. “Fatwa berada di bawah UU. Hal ini memang masih bisa diperdebatkan,” kata dia. Secara pribadi, Prambudi menya­

ta­­kan dukungannya pada pemerin­ tah. Meski dari sisi kode etik diang­gap tidak sejalan, perppu dan pu­tusan pengadilan tetap harus di­jalankan. “Sama seperti hukuman ma­ti yang tidak sesuai dengan kode etik. Namun, jika sudah diputuskan peng­ adilan, dokter yang ditunjuk ha­rus tetap menjalankannya,” kata dia. Namun, sebagai dokter, ujar Prambudi, pihaknya akan tunduk pada keputusan PB IDI.

Masih Dibahas Menindaklanjuti disahkannya Perp­pu Nomor 1 Tahun 2016 tentang Per­ubahan Kedua atas UndangUndang Nomor 23 Tahun 2002 ten­ tang Perlindungan Anak, pemerintah se­gera menerbitkan petunjuk teknis (juk­nis) pemberat­an hukuman terha­ dap pelaku kekerasan seksual anak. Deputi Bidang Perlindungan Perempuan dan Anak Kementerian Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK) Sujatmiko mengatakan penyusun­ an juknis itu saat ini dibahas secara cepat dengan melibatkan sejumlah pihak terkait. (MI/O2) delima@lampungpost.co.id

PT Astra International Tbk-Toyota Lampung semakin dekat dengan konsumennya dalam pergelaran customer gathering di Ballroom Hotel Emersia, Jalan Wolter Monginsidi, Bandar Lampung, Senin (30/5). Acara tersebut digelar secara santai dan diisi berbagai suguhan musik. Sekitar 200 konsumen baru maupun pelanggan lama hadir dalam acara itu. Dalam acara tersebut juga dipamer­ kan beberapa produk yang dimili­ki Auto2000, antara lain Grand New Avanza Veloz, All New Fortuner, All New Yaris, dan All New Kijang Innova. Seperti biasa, pergelaran rutin Auto2000 itu juga bertabur hadiah. Berbagai doorprize diberikan kepada para pelanggan yang datang, di antaranya kulkas, sepeda, DVD player, dan masih banyak lagi. “Ini merupakan wujud apresiasi kepada para pelanggan Toyota, dan menjalin keakraban antara diler Auto2000 dan customer sehingga tercipta hubungan yang baik,” kata Supervisor Auto2000 Lampung Edwar, tadi malam. Selain Auto2000 Lampung, dalam acara ini hadir Auto2000 Rajabasa dan Raden Intan. Menurut Edwar, ada dua paket yang ditawarkan, yakni paket Auperberes dan paket Oke. “Malam ini spesial dua paket ini. Keunggulan­ nya DP ringan, seperti Avanza di Rp15 jutaan dan Agya di Rp12 jutaan,” kata dia. (DEN/U2)

Singapura Dinilai Langgar Piagam ASEAN

ZIARAH MENJELANG RAMADAN. Warga berdoa di makam anggota keluarganya saat melakukan ziarah kubur menjelang Ramadan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Karet Bivak, Jakarta, Senin (30/5). Berbagai kegiatan digelar umat muslim untuk menyambut bulan suci Ramadan, salah satunya dengan melaksanakan tradisi berziarah mengunjungi makam keluarga mereka. n ANTARA/APRILLIO AKBAR

Kesaktian Pancasila Selaras Kearifan Lokal KETUA PBNU Saifullah Yusuf menekankan pentingnya komitmen dari seluruh pihak untuk mempraktikkan nilai-nilai Pancasila tidak hanya dalam gagasan, tetapi juga dalam di kehidupan sehari-hari. “Kita bangsa besar dengan ribuan pulau, bahasa, suku, dan latar belakang macam-macam. Ada masalah itu tidak bisa kita hindari, tetapi kearifan lokal itu kita arahkan kepada sesuatu yang menopang kebersamaan. Kearifan lokal perlu diselaraskan dengan kepentingan nasional,” ujar Saifullah di Kantor PBNU Jakarta, Senin (30/5). Gus Ipul, demikian dia disapa, mencontohkan tradisi tahlil di NU sebagai langkah konkret dalam membumikan Pancasila. Pem-

Toyota Auto2000 Tawarkan Dua Paket Spesial

bacaan Surah Al-Ikhlas dalam tahlil ia sebut refleksi sila ke-1, adapun tidak adanya larangan bagi nonmuslim untuk ikut tahlil dianggap sesuai dengan sila ke-2, adapun cara duduk dalam tahlil yang sama rata ia nilai sesuai sila ke-3. “Kemudian memimpin tahlil itu musyawarah tidak ada voting sesuai sila ke-4, terakhir selesai tahlil dibagikan berkat (makanan) itu keadilan sosial. Bagaimana Pancasila diterapkan menjadi hidup di tengah kita sekarang, kita perjuangkan itu,” ujanya. Di tempat sama, Sekretaris Eksekutif Konferensi Wali Gereja Indonesia (KWI) Romo Guido Suprapto tidak menampik jika saat ini praktik membumikan Pancasila kurang dalam kehidupan

sehari-hari. Untuk itu, ia mendorong momentum 1 Juni mendatang agar nilai-nilai Pancasila dapat dipahami dan dihidupi seluruh kalangan masyarakat. “Kalau nilai-nilai dan semangatnya hidup pastilah terbangun suasana kebersamaan di masyarakat, tidak ada lagi sikap-sikap kekerasan, intoleran, yang itu tidak cocok untuk kebersamaan,” ujarnya. Untuk memperingati 1 Juni sebagai hari lahir Pancasila sekaligus melakukan pelurusan sejarah, sebanyak 31 ormas yang tergabung dalam aliansi organi­sasi kemasyarakatan sosial keagama­ an, pemuda, dan mahasiswa akan mengadakan kegiatan syukur­ an nasional bertajuk Indonesia Bersyukur pada 1 Juni di Tugu Proklamasi. (MI/K2)

GURU besar hukum internasional Uni­versitas Indonesia, Hikmahanto Juwana, menilai Singapura telah melanggar bunyi Piagam ASEAN karena memberlakukan trasboundary haze pollution act (THPA) atau UU Polusi Asap Lintas Perbatasan. Menurut dia, melalui THPA, Singa­ pura telah mengeluarkan perintah penahanan dan menginterogasi seorang direktur dari perusahaan Indonesia yang diduga sebagai penyebab kabut asap. “Masalah asap menjadi concern semua , te t a pi ji k a m a s a l a h in i diselesai­kan dengan prosedur yang tepat ketegangan antara Indonesia dan Singapura tidak perlu muncul,” ujar Hikmahanto, saat menjadi pembicara dalam acara diskusi terbatas di kantor Media Indonesia (grup Lampung Post), Jakarta, Senin (30/5). Dia melanjutkan THPA merupakan wujud kefrustrasian pemerintah Si­n gapura dalam menangani bencana kabut asap. Akibatnya, Singapura memberlakukan peraturan yang dapat menghukum se­ seorang di luar wilayah kedaulatan mereka. Hikmahanto menegaskan hal itu telah menyalahi isi Piagam ASEAN tentang menghormati kemerdekaan kedaulatan, kesetaraan, integritas wilayah, dan identitas nasional seluruh negara anggota ASEAN. (MI/D2)

SETELAH berdana yang ada bulan-bulan di Indonesia kurs rupiah berkeluar menuju tahan di kisanegara maju ran Rp13.200— tadi. (MetrotRp13.300/dolar vnews, 28/5) AS, pekan lalu Dengan dominasi kepemilik­ seketika anjlok an asing seper­ ke 13.700/dolar H. Bambang Eka Wijaya t i i t u , b u k a n AS. Menteri modalnya yang Keuangan Bambang Brodjonegoro menye- bergerak keluar pun, tapi but spekulasi The Fed akan dividen yang diterimanya menaikkan suku bunga saja ditarik keluar dalam jadi penyebab pertama. dolar, arusnya terbukti Kedua, banyak perusahaan cukup kuat untuk memprinsipal asing di pasar buat kurs rupiah anjlok modal membagikan divi­ seketika sedalam itu. Ren­ den dalam dolar. (Metro­ tannya rupiah dari ekses tvnews, 29/5) dominasi kepemilikan Tetapi, demikian rapuh­ asing di pasar modal dan kah rupiah sehingga spe­ obligasi peme­r intah itu kulasi The Fed akan me- menunjukkan kurs rupiah naikkan suku bunga bisa sebagai salah satu fundaseketika merontokkan mental ekonomi ternyata kursnya begitu telak? Pa- keropos. dahal, rapat Federal Open Dengan masih amat Market Committee (FOMC) kuatnya ekses dominasi yang menentukan suku kepemilikan asing itu, tambunga The Fed itu baru pak kemandirian ekonomi akan dilakukan 14-15 Juni nasional sesuai ideal Tri2016. Jadi, menurut isti- sakti ajaran Bung Karno lah pejuang zaman revo­ (berdikari dalam ekonomi) lusi, sebenarnya “Belanda yang ingin diwujudkan pemasih jauh!” Juga, dasar merintahan Jokowi masih spekulasi itu tidak cukup perlu diperjuangkan lebih relevan, yakni revisi per- serius. tumbuhan ekonomi AS Tak mudah mewujuddari 0,5% menjadi 0,8%. kan Trisakti (berdikari Begitu pun, nyatanya pu- dalam ekonomi) di tengah kulan terhadap kurs rupi- neolibe­ralisme yang me­ ah signifikan. Kemungkin­ nguasai dunia dengan pa­ an hal itu terjadi akibat sar bebasnya. Konon lagi, pasar modal Indonesia di- Indonesia anggota WTO dominasi asing. “Di pasar yang terus promosi memodal kepemilikan asing masukkan modal asing. Anehnya, dalam “parahampir 60%,” ujar analis Mandiri Sekuritas, Leo Pu- doks berdikari” itu justru tra Rinaldy. Itu diperkuat jika yang ditakutkan terlagi dengan 37% kepemi- jadi, modal asing ramailikan asing pada obligasi ramai keluar, berdikari peme­rintah. Dengan itu, dalam ekonomi malah bisa menurut dia, rentan ter- terwujud. Namun, hal itu jadi gejolak (pada rupiah pasti dicegah karena sedan pasar modal) ketika cara ideologis sebenarnya ada kenaikan suku bunga belum matang dengan di negara maju sehingga ajaran Bung Karno. ***

Add on: facebook.com/buraslampost

Follow on: @buraslampost

SIAPA MENGAPA

Bangun Peradaban KEBERADAAN kerajaan adat di Indonesia kini bukan lagi se­bagai bentuk pemerintahan penguasa wi­layah. Namun, kerajaan adat menjadi wa­dah membangun peradaban dengan akh­lak nenek moyang bangsa yang terkenal luhur. Begitu prinsip dari Raja Sekala Brak Saibatin Puniakan Dalom Beliau (SPDB) Brigjen Edward Syah Pernong tentang kerajaan adat. Dari prinsip itulah, dia memuji kebesaran Kerajaan n DOK. LAMPUNG POST Gowa melalui Raja Gowa ke-37 yang menunjukkan akhlak dan keberadaban sangat baik. “Mereka tidak menimbulkan permusuhan walau tidak diberi izin melakukan penobatan Raja Gowa ke-37 di Istananya sendiri Balla Lompoa di Sungguminasa, Gowa, Sulawesi Selatan, oleh Pemkab Gowa,” kata Sultan Sekala Brak ke-23 itu di sela acara penobatan di salah satu hotel internasional di Makassar. (ANT/R5)

WAT WAT GAWOH

Hukuman Aneh MENGUKUM seorang anak memang bertujuan baik, untuk memberi pelajaran agar tidak mengulangi berbuat nakal. Tapi hukuman yang diberikan jangan pula terlalu menyiksa. Na ya... dang kik tikayun pedom di luar, aga jadi kanian agas de (Iyalah.. jangan pula disuruh tidur di luar, bakal jadi mangsa nyamuk). Seperti yang terjadi di Jepang, sepasang suami-istri menghukum anaknya dengan ditinggal di hutan. Bukan sembarang hutan, tempat hukuman itu adalah belantara yang penuh dengan beruang. Dan anak itu hingga kini hilang entah ke mana. Seperti dilansir dailymail.co.uk, sang ayah akhirnya melapor ke polisi tentang anaknya yang hilang itu. Namun, dia tidak berani menceritakan awal mula anaknya hilang. Dia akhirnya bercerita setelah didesak wartawan. Allahu Tuhankui... khepa kidah kuti khuwa no. Tano kuti muneh sai nyeso. Wat-wat gawoh (Ya Tuhan...bagaimana pikiran kalian beruda. Sekarang kalian juga yang menyesal. Ada-ada saja). (MTVN/R5)


BISNIS KORPORASI

Banjir Diskon di Bazar Elzatta

n LAMPUNG POST/ADI SUNARYO

PEMENANG LOMBA. Manajemen Superstore Chandra dan Fiesta berfoto bersama pemenang lomba memasak di Superstore Chandra Tanjungkarang, Minggu (29/5).

Fiesta Family Fun Cooking 2016 Meriah LOMBA memasak Fiesta Family Fun Cooking 2016, di Superstore Chandra Tanjungkarang, Minggu (29/5), berlangsung meriah. Lomba memasak keluarga bersama Fiesta kali ini mempertan­ dingkan menu masakan dengan tema Western food. Babak penyisihan lomba digelar di area pelataran parkir Chandra yang diikuti 30 keluarga, yang memperebutkan juara I, II, dan III. “Banyak hadiah yang disediakan dari pihak penyelenggara dan akan diikutsertakan pada lomba nasional dengan hadiah trip ke Thailand,” kata Staf Promosi Supermarket Chandra, Apriati, kepada Lampung Post, Senin (30/5). Sebelumnya, syarat untuk mengikuti lomba ialah satu tim terdiri dari satu keluarga, minimal dua orang dan maksimal tiga orang. Peserta harus me­nyertakan fotokopi kartu keluarga dan KTP, serta resep masakan.

“Biaya pendaftaran gratis dan Chandra akan memberikan voucer senilai Rp100 ribu untuk digunakan para peserta berbelanja bahan masakan yang akan dilombakan,” ujarnya. Pemenang juara pertama mendapatkan hadiah uang tunai Rp1 juta yang diraih oleh Erni Dwi Safitri. Lalu, Siti Sofiana menjadi juara kedua dan mendapatkan hadiah uang tunai Rp800 ribu. Sementara Werdiyati menjadi juara III dan berhak atas hadiah uang tunai Rp600 ribu. “Juara I, II, III tingkat Provinsi Lampung akan dikirim ke Palembang untuk mengikuti semifinal. Kemudian, juara I, II, III di Palembang akan dikirim ke Jakarta untuk mengikuti grand final,” ujar dia. Kemudian, untuk juara harapan I mendapatkan hadiah uang tunai Rp400 ribu, yang diraih oleh Vivi Sayebti. Juara harapan II mendapatkan uang tunai Rp300 ribu, yakni Sauti. (ADI/E1)

Indeks VALUTA ASING

Sementara diskon yang diberikan untuk barang K2, yakni sebesar 20% untuk pembelanjaan barang sebanyak dua buah. Tidak hanya itu, diberikan pula diskon sebesar 20% + 10% untuk pembelanjaan barang sebanyak empat buah. Lalu, untuk pembelanjaan sebanyak enam buah akan diberikan potongan sebesar 20% + 10% + 10%. Di sisi lain, Gallery Elzatta Lampung juga telah menggelar promosi menarik. Outlet yang berlokasi di Jalan ZA Pagaralam, Bandar Lampung, menggelar promosi menggiurkan dengan tajuk bergeLIMA(5)ng hadiah Elhijab tiket dan bensin pulang kampung. Promosi digelar sampai 10 Juli 2016. PIC Gallery Elzatta Lampung, Rizky Eko, mengatakan terdapat banyak hadiah menarik yang ditawarkan, di antaranya voucer tiket pesawat, voucer bensin, parsel Kampoeng Bakery, dan voucer potongan harga. “Semua kupon yang diberikan memiliki hadiah langsung dan tidak ada kupon yang kosong,” ujarnya akhir pekan lalu. (*4/E1)

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

9.601,64

8.551,10

10.968,63

9.768,97

9.161,00

8.161,00

DOLLAR KANADA (CAD) KURS JUAL

KURS BELI

9.512,98

8.470,16

DOLLAR NEW ZEALAND (NZD) KURS JUAL 7.236,27

KURS JUAL 9.818,39

KURS JUAL

KURS JUAL

KURS BELI

7.323,53

6.523,06

1.178,01

1.049,35

POUNDSTERLING INGGRIS (GBP) KURS BELI 11.775,51

YEN JEPANG (JPY) 100

KURS JUAL 14.907,70

KURS BELI 13.276,31

DOLLAR AMERIKA (USD)

KURS JUAL

KURS BELI

12.352,68

12.224,62

DOLLAR SINGAPURA (SGD)

KURS JUAL 13.709,00

13.573,00

DOLLAR HONGKONG (HKD)

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

9.918,25

9.814,17

1.764,96

1.747,23

EURO (EUR)

KURS BELI 9.076,27

KURS JUAL 15.221,10

POUNDSTERLING INGGRIS (GBP) KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

15.064,67

20.037,07

19.831,51

CPO Minyak Kelapa Kakao Kopi Arabika Kopi Robusta Karet TSR 20 Lada Hitam Lada Putih Jagung (kering)

KOMODITAS

KURS BELI

10.376,12

DOLLAR NEW ZEALAND (NZD) KURS JUAL 9.171,32

KURS BELI

KURS JUAL 13.224,82

KURS BELI 9.712,84

DOLLAR HONGKONG (HKD)

KURS JUAL EURO (EUR)

KURS BELI 6.438,21

DOLLAR KANADA (CAD) 10.481,69

DOLLAR SINGAPURA (SGD)

LAMPUNG POST

KOMODITAS

Indeks KOMODITAS

DOLLAR AMERIKA (USD)

KURS BELI

DOLLAR AUSTRALIA (AUD)

CPO Minyak kelapa Kakao Kopi arabika Kopi robusta Karet TSR 20 Jagung (kering) Olein Emas

DOLLAR AUSTRALIA (AUD)

YEN JEPANG (JPY) 100

DOLLAR AMERIKA (USD)

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

9.601,64

8.551,10

10.968,63

9.768,97

9.161,00

8.161,00

DOLLAR KANADA (CAD) KURS JUAL

KURS BELI

9.512,98

8.470,16

DOLLAR NEW ZEALAND (NZD) KURS JUAL 7.236,27

LOKASI SENTRA Medan Bitung Makassar Medan Lampung Palembang Lampung Pangkalpinang Lampung

9

HARGA (Rp/Kg) 8.705 17.976 20.868 46.495 17.301 44.051 38.666 63.293 1.948

LOKASI SENTRA

HARGA (Rp/Kg)

Medan Bitung Makassar Medan Lampung Palembang Lampung Jakarta Jakarta

8.650 18.875 32.015 52.011 19.251 16.847 1.880 10.050 534.100/gr

per Senin, 30 Mei 2016 n Bappebti-Kementerian Perdagangan www.bappebti.go.id

per Senin, 30 Mei 2016 n Sumber Bank Indonesia

Indeks VALUTA ASING

MENYAMBUT Ramadan dan Idulfitri, Galeri Elzatta Lampung membuka bazar di lantai II Mal Boemi Kedaton, Bandar Lampung. Berbagai diskon menarik, mulai dari diskon 20% hingga diskon 50% + 10% + 10% diberikan selama bazar. Bazar dimulai dari 17 Mei hingga 10 Juli mendatang. PIC bazar Elzatta, Aryo Wibowo, mengatakan promosi diskon diberikan untuk koleksi busana kuartal 1 (K1) dan kuartal 2 (K2) 2015. Beragam busana yang diberikan diskon, di antaranya bergo, gamis, selendang, scarf, dan juga tunik. “Diskon diberikan untuk koleksi busana Elzatta dan juga Dauky,” ujarnya saat ditemui, Senin (30/5). Aryo juga menjelaskan diskon yang diberikan berbeda antara barang kuartal 1 dan barang kuartal 2. Untuk pembelanjaan barang K1 sebanyak dua buah akan diberikan diskon sebesar 50%. Lalu, pembelanjaan sebanyak empat buah barang K1 diberikan diskon sebesar 50% + 10% dan pembelanjaan sebanyak 6 pcs diberikan diskon sebesar 50% + 10% + 10%.

YEN JEPANG (JPY) 100

KURS JUAL

Indeks KOMODITAS

Indeks VALUTA ASING

DOLLAR AUSTRALIA (AUD)

DOLLAR SINGAPURA (SGD) KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

7.323,53

6.523,06

1.178,01

1.049,35

EURO (EUR)

KURS BELI 6.438,21

DOLLAR HONGKONG (HKD)

KURS JUAL

KURS JUAL 13.224,82

POUNDSTERLING INGGRIS (GBP) KURS BELI 11.775,51

KURS JUAL 14.907,70

KURS BELI 13.276,31

KOMODITAS

Indeks KOMODITAS

selasa, 31 mei 2016

CPO Minyak Kelapa Kakao Kopi Arabika Kopi Robusta Karet TSR 20 Lada Hitam Lada Putih Jagung (kering)

n LAMPUNG POST/*4

KUNJUNGAN MEDIA. Tim Batiqa Hotel Lampung memberikan kenang-kenangan kepada Business Development Lampung Post Amiruddin Sormin, ketika melakukan kunjungan media ke Lampung Post, di Jalan Soekarno-Hatta No 108, Bandar Lampung, Senin (30/5).

Smartfren 4G LTE Bisa Dinikmati di Samsung Paket bundling Smartfren dan Samsung Galaxy J1 (2016) dapat diperoleh dengan harga Rp1,699 juta. Pelanggan akan mendapatkan gratis langsung kuota data sebesar 1 Gb ADI SUNARYO

P

T Smartfren Telecom Tbk meluncurkan dua produk terbarunya, yaitu kartu perdana VoLTE, serta paket bundling Samsung Galaxy J1 Seri 2016. Hal itu makin meneguhkan komitmen perusahaan telekomunikasi itu sebagai pemilik jaringan 4G LTE terdepan dan terluas di Indonesia. “Hadirnya kartu perdana VoLTE memungkinkan pelanggan dapat menikmati beragam benefit dari layanan jaringan 4G LTE Advanced terluas Smartfren,” ujar Ervantoro Hermawan, regional head South Sumatera, PT Smartfren Telecom Tbk, melalui rilisnya, Senin (30/5). Untuk menikmati VoLTe, kata dia, pelanggan tinggal mengunduh aplikasi Smart VoLTE di Google Playstore. Kemudian langsung rasakan dari cara baru berkomunikasi ini. “Syaratnya handphone 4G favorit mereka mendukung band 5 dan band 40. Lalu, memiliki pengaturan mode LTEonly, satu contoh adalah Samsung J1 (2016) yang kami bundling,” ujarnya. Ervantoro mengatakan pelanggan dapat memperoleh kartu perdana VoLTE seharga Rp5.000. Kemudian,

Keunggulan J1

melalui layar 4,5 inci super amoled yang sudah dilengkapi dengan teknologi vivid display. Hal itu memberikan pengalam­ an menonton video yang berbeda. Untuk mendukung kualitas dari video call, Samsung membekali produknya dengan kamera belakang berkualitas 5 megapiksel LED Flash dan kamera depan 2 megapiksel. Perangkat dual SIM 4G LTE ini, hadir dengan sistem operasi Android Lollipop 5.1.1 dan dilengkapi dengan memori sebesar 1 Gb RAM dan 8 Gb ROM. Dibekali baterai berkapasitas 2,050 mAh, produk ini tentu dapat mendukung penggunanya untuk dapat menikmati konektivitas 4G LTE Advanced lebih lama. Paket bundling Smartfren dan Samsung Galaxy J1 (2016) dapat diperoleh dengan harga Rp1,699 juta. Pelanggan akan mendapatkan gratis langsung kuota data sebesar 1 Gb. Akan didapatkan juga gratis 100 menit untuk panggilan suara dan video ke Smartfren, berlaku selama tujuh hari dari aktivasi kartu perdana. Pelanggan akan mendapatkan bonus hingga 48 Gb untuk pembelian Smartplan Galaxy 100 ribu (senilai Rp100 ribu) sebanyak 12 kali dalam 12 bulan dan mana yang akan tercapai duluan. Jika paket tersebut habis, pelanggan cukup mengisi pulsa. (E1) Lalu, aktifkan beragam paket yang ditawarkan oleh Smartfren melalui aplikasi MySmartfren yang sudah ter instal di Samsung Galaxy J1 (2016). (E1)

Aplikasi Smart VoLTe dapat dinikmati pengguna Samsung Galaxy J1 (2016),

adi@lampungpost.co.id

dapat langsung menikmati layanan VoLTE Smartfren serta social ­mess­aging (WhatsApp, BBM, dan Line) se­puasnya selama lima hari. Kemudian, dengan membeli tambahan paket sebesar Rp30 ribu pelanggan memiliki dua pilihan, yaitu basic plan dengan bonus kuota data sebesar 1 Gb. Selain itu, terdapat pilihan all in one plan dengan bonus kuota data 500 Mb, 50 SMS, dan 10 menit menelepon ke semua operator. Masing

Hadirnya kartu perdana VoLTE memungkinkan pelanggan dapat menikmati beragam benefit dari layanan jaringan 4G LTE Advanced terluas Smartfren. masing paket mempunyai masa berlaku hingga 30 hari. Setiap kali melakukan pembelian ulang paket sebesar Rp30 ribu, pelanggan akan mendapatkan total bonus sampai dengan 9 Gb. Sebesar 250 Mb akan diperoleh pada pembelian pertama hingga keempat, dan 500 Mb di pembelian kelima hingga ke dua puluh. Paket ini juga memberikan pelanggan akses yang tanpa batas untuk menikmati layanan social messenger, seperti BBM, Whatsapp, dan Line.

Soft Opening Batiqa Hotel Digelar 2 Juni

LOKASI SENTRA

HARGA (Rp/Kg)

Medan 8.705 Bitung 17.976 Makassar 20.868 Medan 46.495 akan BATIQA Hotel Lampung Lampung beroperasi mulai 217.301 Juni 2016. Palembang 44.051 Hotel yang berlokasi di Jalan Lampung 38.666 Jenderal Sudirman No. 140, Pangkalpinang 63.293 Lampung 1.948 Pahoman, Bandar Lampung,

itu menawarkan promosi harga kamar menarik, yakni Rp355 ribu per malam. Jenny, general manager Batiqa Hotel, mengatakan pada saat soft opening digelar prog­ ram sosial pertama Batiqa Hotel Lampung. Pihaknya akan mengundang anak yatim piatu dari salah satu panti asuhan untuk bersama-sama meme­ riahkan soft opening. “Soft opening hanya sederhana. Nanti ketika grand opening yang rencananya digelar tiga bulan setelah soft opening, dibuat acara yang lebih besar,” kata dia saat berkunjung ke kantor Lampung Post, Senin (30/5). Dia menjelaskan pihaknya hanya akan mengoperasikan 45 kamar tipe superior saat soft ­opening. Sementara total kamar yang ada sebanyak 109 kamar, yang terdiri dari 99 tipe superior dan 10 tipe suites. “Hotel kami terdiri dari 13 lantai yang menawarkan tiga view, yaitu gunung, laut, dan kota,” ujarnya. Lalu, fasilitas lainnya, seperti bistro, lounge, gym, dan meeting room, akan mulai dioperasikan saat soft opening. “Bistro yang kami usung mengangkat menumenu makanan lokal yang diberi nama Fresqa Bistro,” katanya. Jenny menguraikan Batiqa Hotel Lampung merupakan hotel keenam yang dibangun di Indonesia. Sebelumnya, Batiqa sudah ada di Karawang, Cirebon, Cikarang, Palembang, dan Pekan­ baru. Lalu, rencananya hotel ketujuh dibuka di daerah Jakarta pada 2017. “Pasar kami merupakan kota-kota industri bisnis yang sedang berkembang,” ujarnya. Nama Batiqa, diambil dari kata “batik” karena Batiqa ingin mengangkat nama Indonesian dengan mengenalkan budaya lokal. Lalu, huruf QA diambil dari kata “quality A”. Batiqa Hotel berupaya untuk menerapkan servis terbaik berkualitas A. “Dekorasi interior hotel di setiap daerah diusung dengan budaya lokal masing-masing daerah. Seperti di Palembang, dengan dekorasi kain songket dan di Lampung dengan dekorasi kain tapis.” (*4/E1)

Diskon 10% + 10% Mezora Berakhir Hari ini MEZORA, outlet yang menjual busana muslim, telah menggelar promosi diskon mulai dari 10% sampai 10+10% untuk semua produknya. Promosi itu akan berakhir hari ini (31/5). “Promosi berlaku untuk semua koleksi produk, kecuali produk ibadah, seperti mukenah, peci, dan sarung,” ujar Resti, karyawan Mezora, saat ditemui di outletnya yang berlokasi di Jalan Teuku Umar No 300 B, Kedaton, Bandar Lampung, Senin (30/5). Resti menguraikan diskon sebe-

sar 10% + 10% diberikan khusus untuk para pemegang kartu member. Sementara pelanggan yang tidak memiliki kartu member hanya akan diberikan diskon sebesar 10%. Diskon tersebut, diberikan untuk koleksi busana, seperti tunik yang dibanderol dengan harga mulai dari Rp167 ribu. Kemudian, gaun dengan harga normal mulai dari Rp127 ribu. Lalu, diskon juga diberikan untuk koleksi jilbab dengan harga normal mulai dari Rp67 ribu, bergo Rp45

ribu, inner Rp57 ribu, dan koko Rp165 ribu. Selain promosi diskon untuk pelanggan, Mezora juga memberikan promosi untuk para agen. “Syarat menjadi agen biasanya harus melakukan pembelanjaan minimal Rp3 juta. Namun, dengan promosi yang berlaku sampai akhir Mei ini, konsumen hanya harus melakukan pembelanjaan minimal Rp1 juta untuk menjadi agen,” ujarnya. Resti menambahkan tersedia pula promosi diskon sebesar 50%

yang berlaku selama persediaan masih ada. Diskon tersebut diberikan untuk koleksi produk Zoya, seperti gaun, atasan, dan tunik yang masing-masing dibanderol dengan harga normal mulai dari Rp200 ribu. Lalu, selain diberikan untuk koleksi produk Mezora, diskon yang sama juga diberikan untuk koleksi gaun dengan harga normal mulai dari Rp167 ribu. Lalu tunik dari Rp92 ribu dan jilbab segiempat dengan harga normal Rp57 ribu. (*4/E1)


bisnis korporasi

selasa, 31 mei 2016

Sun Life Luncurkan Bright Advisor Portal daring gratis ini memudahkan perencanaan masa pension. VERA AGLISA

S

U N L i fe F i n a n c i a l Indonesia (Sun Life) telah secara resmi me­ luncurkan Bright Advisor, portal daring gratis untuk mengedukasi masyarakat mengenai cara untuk meraih kemapanan finansial. Peluncuran Bright Advisor merupakan bagian dari kampanye Sun Life Future Plan di tiga kota. Kegiatan terdiri dari rangkaian kegiat­ an yang mencakup seminar, talkshow, dan sajian teknolo­ gi virtual reality (VR). Menurut Wirasto Koesdi­ antoro, chief agency officer Sun Life Financial Indonesia, melalui Bright Advisor dan kampanye Sun Life Future Plan, pihaknya berkomitmen membuat perencanaan masa pensiun serta pengelolaan kekayaan menjadi sebuah proses yang mudah. Dia mengungkapkan untuk da­ pat mengakses portal tersebut masyarakat dapat mengunju­ ngi situs brightadvisor.co.id. “Masa pensiun yang aman dan nyaman menjadi impian setiap orang. Namun, hanya segelintir orang yang sadar bahwa hal tersebut mem­ butuhkan perencanaan dan persiapan yang matang,” ujar Wirasto melalui dalam rilisnya, Senin (30/5). Dia mengatakan melalui kampanye Sun Life Future Plan pihaknya berharap da­

pat memotivasi masyarakat agar berpikir panjang. Seka­ ligus sadar akan pentingnya perencanaan masa depan. Menurut dia, peluncuran Bright Advisor merupakan satu upaya Sun Life dalam pemanfaatan teknologi untuk membantu mengurangi ang­ ka kesenjangan asuransi. Melalui Bright Advisor, Sun Life dapat menyediakan in­ formasi secara daring sepu­ tar asuransi jiwa, kesehatan, pendidikan, dan perencanaan keuangan. Bright Advisor me­

Teknologi VR akan membawa pengunjung ke perjalanan perencanaan yang tepat untuk meraih kemapanan finansial di masa depan. nyediakan sebuah portal yang didesain agar mudah diakses serta memberikan jawaban sederhana dan mudah di­ mengerti. Portal ini dapat diakses oleh pengguna secara gratis tanpa diharuskan untuk membeli produk asuransi. Terlepas dari peluncuran Bright Advisor, kampanye Sun Life Future Plan terdiri dari program literer keuangan dalam bentuk seminar dan workshop. “Teknologi VR akan membawa pengunjung ke per­

jalanan perencanaan yang te­ pat untuk meraih kema­panan finansial di masa depan. Turut ditampilkan juga kisah sukses dari para pembicara yang inspiratif,” ujarnya.

Minat Asuransi Berdasarkan data yang dilan­ sir Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dalam seminar Insurance Out­ look 2016, minat masyarakat Indonesia untuk berasuransi masih tergolong rendah. Hingga akhir September 2015, tingkat penetrasi asu­ ransi konvensional baru men­ capai 2,51 persen. “Melalui Kampanye Sun Life Future Plan, Sun Life memotivasi masyarakat untuk mulai me­ mikirkan masa depan, dan memperoleh informasi yang memadai melalui portal online Bright Advisor,”ujar Wirasto. Dia mengungkapkan Sun Life percaya bahwa cara un­ tuk mewujudkan komitmen dalam membangun Indone­ sia yang lebih baik adalah dengan meningkatkan ke­ sadaran masyarakat untuk mulai mempersiapkan masa depannya. Khususnya melalui perencanaan masa pensiun. Sesuai dengan anjuran dan imbauan OJK kepada seluruh pelaku bisnis keuangan agar dapat berkontribusi pada peningkatan literer keuang­ an. Oleh sebab itu, Sun Life telah melakukan berbagai program literer keuangan yang ditujukan ke berbagai segmen masyarakat. (E2) vera@lampungpost.co.id

LAMPUNG POST

10

Astra Sosialisasikan SATU Indonesia Awards 2016 PT Astra International Tbk mulai menyosialisasikan program Semangat Astra Terpadu Untuk (SATU) In­ donesia Awards. Terakhir sosialisasi dilakukan di SMA Negeri 1 Rajaampat, Papua Barat, merupakan rang­ kaian dari roadshow SATU Indonesia Awards di Sorong, Papua Barat, Sabtu (28/5). Menurut Head of Public Relations Division PT Astra In­ ternational Tbk, Yulian War­ man, roadshow bertujuan menjaring mutiara penerang bangsa di seluruh pelosok nusantara. Pihaknya ber­ harap mereka dapat berpar­ tisipasi dalam SATU Indonesia Awards. Sorong merupakan kota terakhir di timur Indo­ nesia dalam roadshow SATU Indonesia Awards setelah Banda Aceh, Palangkaraya, dan Kupang. Dia menguraikan pada ta­ hun ketujuh pelaksanaannya, SATU Indonesia Awards ingin mengajak pemuda di seluruh Indonesia yang telah mem­ beri manfaat bagi masyarakat luas. Baik pada bidang pen­ didikan, lingkungan, wira­ usaha, kesehatan, maupun teknologi menjadi kandidat penerima apresiasi SATU

n DOKUMENTASI ASTRA

SOSIALISASI SATU AWARD. Juri Satu Indonesia Awards, sekaligus Head of Environment and Social Responsibility PT Astra International Tbk, Riza Deliansyah (kiri) memberikan sosialisasi mengenai Satu Indonesia Awards kepada sekitar 20 pelajar pilihan SMA Negeri 1 Rajaampat, Sabtu (28/5). Riza didampingi Head of Public Relations Division PT Astra International TbkYulian Warman (tengah)dan Wakil Kepala SMA Negeri 1 Rajaampat, Yunus Rombe (kanan). Indonesia Awards 2016. SATU Indonesia Awards menjaring pemuda berusia maksimum 35 tahun. Da­ lam perjalanannya selama enam tahun, SATU Indonesia Awards telah melahirkan 32 para penerima apresiasi. “Program tahunan SATU Indonesia Awards diadakan dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda. PT Astra International Tbk akan

memberikan bantuan dana kegiatan masing-masing senilai Rp55 juta dan pembinaan ke­ giatan bagi penerima apresiasi SATU Indonesia Awards 2016,” ujar dia dalam rilis kepada Lampung Post, Senin (30/5). Dia mengungkapkan pendaftaran SATU Indonesia Awards 2016 dibuka mulai 8 Maret sampai dengan 8 Agus­ tus 2016. Persyaratan yang ha­ rus dilengkapi, yakni berusia

maksimal 35 tahun dan pe­ serta diperbolehkan individu atau kelompok dengan jumlah anggota minimal tiga orang. Kemudian, kegiatan harus orisinal, penggiat/kegiatannya telah berlangsung minimal satu tahun, dan belum per­ nah menerima penghargaan nasional/internasional. Selain itu, peserta bukan karyawan Grup Astra dan Tempo Media Grup. (VER/E2)

Mitra Kerinci Perluas Pabrik Teh di Sumbar PT Rajawali Nusantara In­ donesia Persero (RNI) mela­ lui anak usahanya, PT Mi­ tra Kerinci, yang berada di Kabupaten Solok Selatan, Sumatera Barat (Sumbar), melakukan perluasan pabrik untuk memproduksi teh hi­ jau. “Permintaan teh hijau terus meningkat dan untuk memenuhinya, kami melaku­ kan penambahan pabrik teh hijau seluas 20 x 20 m2 dan bisa menampung peralatan sepuluh unit lagi,” kata Ma­ nager Sumber Daya Manusia PT Mitra Kerinci Haryanto, di Padang Aro, Senin (30/5).

Dia mengatakan sekarang perusahaan memproduksi teh pucuk setiap harinya sekitar 80 ton. Perinciannya, 65 ton teh hijau sisanya baru teh putih dan hitam. Untuk teh hijau sekarang dijual dengan harga Rp15 ribu— Rp19 ribu per kg di pasar dalam negeri, sedangkan di pasar internasional ber­ dasarkan kurs dolar AS. “Green tea kualitas ekspor bisa mencapai harga Rp40 ribu/ kg dan itu semua berdasarkan harga dolar AS,” ujar dia. Sementara untuk teh putih, produksinya masih sangat

terbatas yang hanya sekitar 2 kg setiap harinya. “Proses pemetikan white tea dilaku­ kan sebelum matahari terbit, yaitu dari pukul 05.00 sampai 06.00, setelah itu harus ber­ henti dan pucuk yang diambil masih kuncup dan tidak boleh yang sudah terbuka.” Dengan semua kendala ini, kata dia, produksi teh putih sangat terbatas ka­ rena juga diseleksi secara manual. Ia menyebutkan saat ini perusahaan juga sudah mengemas produk the, yaitu pada black sintesis, green sintesis, dan white tea.

Untuk 2017, perusahaan di­ targetkan bisa memproduksi teh pucuk sebanyak 25 juta kg. Oleh sebab itu pabrik terus dikembangkan. PT Mitra Kerinci mem­ pekerjakan 1.500 tenaga ker­ ja, yang terdiri dari pemetik 800 orang, sisanya karyawan pabrik. Saat ini sudah me­ ngukuhkan diri sebagai pro­ dusen teh hijau terbesar di Indonesia dan Asia Tenggara. Mitra Kerinci juga mengelola sekitar 2.025 hektare perke­ bunan dan pabrik pengola­ han Teh Liki di Sangir, Solok Selatan, Sumbar. (ANT/E1)


selasa, 31 mei 2016

EKONOMI

LAMPUNG POST

Permen Harga Gas Bumi Ditargetkan Rampung Juli Multiplier effect yang terjadi bisa mencapai tiga hingga empat kali lipat sehingga industri tumbuh lebih cepat. DIAN WAHYU KUSUMA n ANTARA/IVAN PRAMANA PUTRA

PANEN DAUN BAWANG. Petani memanen daun bawang di Desa Sukamukti, Jalaksana, Kuningan, Jawa Barat, Sabtu (28/5). Menurut petani, harga daun bawang pada panen saat ini naik dari Rp5.000 menjadi Rp10 ribu/kg, seiring meningkatnya permintaan jelang Ramadan di sejumlah pasar tradisional, seperti Bekasi dan Jakarta.

Potensi Bawang Merah Varietas Maja 17 Ton/Ha BAWANG merah varietas maja disebut-sebut seba­ gai salah satu bawang yang memiliki hasil produksi ter­ baik yang mencapai 17 ton/ha. Varietas maja ini yang sedang dikembangkan di Kelurahan Haranggaol, Kecamatan Ha­ ranggaol Horisan, Kabupaten Simalungun, Provinsi Suma­ tera Utara (Sumut). Demikian disampaikan oleh penyuluh tenaga harian lepas (THL) Haranggaol, di bawah Balai Pengkajian Teknologi Pertanian (BPTP) Medan, Rikson Saragih. Penemuan itu didapat setelah kelompok tani binaanya bersama BPTP Medan dan Bank Indonesia (BI) Cabang Siantar pada 2014 mengadakan demplot tanam­ an bawang uji empat varietas

yang didatangkan dari Jawa, yakni bima, maja, tyron, dan satu varietas dari lokal. “Ternyata, dari segi pertum­ buhan dan produktivitas, va­ rietas maja yang terbaik,” ujar Rikson, dalam keterangan tertu­ lisnya, di Jakarta, Senin (30/5). Dalam sistem bertanam­ nya, Rikson mengatakan ada yang bertanam secara priba­ di dan ada secara kelompok yang tetap difasilitasi oleh penyuluh THL Haranggaol Rikson Saragih. Kehadiran BPTP dan BI yang bekerja sama dengan penyuluh THL Haranggaol telah mengubah perilaku sikap dan kete­ rampilan (PSK) petani dalam hal berbudidaya bawang. Ia menambahkan petani diberi pengetahuan tamba­

han tentang pengolahan ta­ nah, pemupukan yang sesuai dengan rekomendasi hasil analisis tanah di laboratorium BPTP, pestisida organik, dan penggunaan pestisida anor­ ganik secara tepat guna. Hingga 2016, ada tujuh kelompok tani yang telah di­ fasilitasi oleh BI Cabang Sian­ tar dan BPTP Medan, masingmasing dengan luas pertana­ man sekitar 5 rante yang tersebar mulai dari Dusun Purba Saribu sampai Sigung­ gung. Kelompok ini yang men­ jadi pionir menyebar ilmu berbudi daya bawang merah di petani sekitar wilayahnya, dengan estimasi produktivitas berat basah 20 ton—21 ton/ha atau berat kering 17 ton—18 ton/ha. (MTVN/E2)

K

EMENTERIAN Energi dan Sum­ ber Daya Mineral (ESDM) akan menyusun Permen ESDM yang beri­ si petunjuk pelaksanaan aturan dan ditargetkan rampung bulan depan. Penyusunan ini dilakukan usai Presiden Joko Widodo menetapkan Peraturan Presiden No 40 Tahun 2016 tentang Penetapan Harga Gas Bumi. “ P e r m e n n ya s e g e r a terbit, bulan depan. The sooner, the better,” ujar Direktur Jenderal Migas, Kementerian ESDM, IGN Wiratmaja Puja, dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Senin (30/5). Wiratmaja menilai aturan ini penting untuk mengatur secara mende­ tail pelaksanaan Peraturan Presiden No 40 Tahun 2016 tersebut. Meskipun dia mengakui dengan adanya Perpres ini, penerimaan negara mengalami penu­ runan yang cukup besar. Meski demikian, multiplier effect yang ditimbulkannya bisa mencapai tiga hingga

empat kali lipatnya sehing­ ga industri dapat tumbuh lebih cepat. “ P e n u r u n a n n ya c u ­ kup banyak. Nanti (pe­ rinciannya) saya minta izin dahulu (ke Menteri ESDM). Sekalian saya mau tampilkan, berkurangnya sekian, multiplier effectnya sekian. Jadi kan satu cerita. Penerimaan negara

Penerimaan negara turun, tapi multiplier effect yang timbul tiga atau empat. turun, tetapi multiplier effect yang timbul tiga atau empat,” ujar dia.

Energi Panas Bumi Selain menurunkan har­ ga gas yang menjadi bagian penerimaan pemerintah di tingkat hulu, pemerin­ tah juga melakukan peng­ aturan di level mid stream. Sehingga, nantinya harga gas tidak dapat lagi diten­ tukan oleh badan usaha dengan seenaknya, tetapi berdasarkan formula yang

ditetapkan pemerintah. Fo r mu l a p e n e nt u a n harga gas ini, kata Wirat­ maja, didasarkan pada ba­ nyak indicator, antara lain wilayah, tingkat kesulitan, panjang pipa, dan volume gas. “Dengan adanya pena­ taan ini, diharapkan harga gas lebih adil.” Penetapan Peraturan Presiden No 40 Tahun 2016 tentang Penetapan Harga Gas Bumi tanggal 3 Mei 2016, oleh Presiden Joko Widodo, dilakukan dalam rangka mendorong percepatan pertumbuhan ekonomi dan peningkat­ an daya saing industri nasional melalui peman­ faatan gas bumi, serta untuk menjamin efisiensi dan efektivitas pengaliran gas bumi. Dalam aturan tersebut dinyatakan dalam rangka pelaksanaan pemanfaatan gas bumi, Menteri ESDM menetapkan harga gas bumi, dengan memper­ timbangkan keekonomian lapangan, harga gas bumi di dalam negeri dan in­ ternasional, kemampuan daya beli kosmumen gas bumi dalam negeri, serta nilai tambah dari peman­ faatan gas bumi di dalam negeri. (MTVN/E1) dian@lampungpost.co.id

11

Warga Mulai Minati Beras OP Bulog SEJUMLAH pedagang me­ nyebut beras operasi pasar (OP) milik Perum Bulog mulai diminati warga Kota Bandar Lampung. Minat tersebut tetap hadir mes­ ki harganya berbeda tipis dengan harga beras lokal berkualitas asalan. “Dalam sehari saya sedikitnya bisa menjual satu kuintal beras OP Bulog, sebelumnya di bawah angka itu,” ujar Rodjie, pedagang beras di Kota Bandar Lam­ pung, Senin (30/5). Menurut dia, pembeli be­ ras OP Bulog umumnya para pedagang makanan, seperti penjual nasi uduk atau war­ ung makan, meski ada juga warga yang membeli untuk dicampur dengan beras lokal. Harga beras OP Bulog men­ capai Rp7.900/kg, sedangkan beras lokal berkualitas asalan mencapai Rp8.000/kg. Beras OP Bulog yang dijual umumnya beras impor asal Thailand atau Vietnam. Mutu beras tersebut termasuk baik dengan kondisi patahan butir beras yang minim, berwarna cukup cerah, dan tidak meng­ gunakan pemutih. Sejumlah warga yang membeli beras OP Bulog menyebutkan rasa beras impor itu tidak berbeda jauh dengan beras lokal, tetapi kurang lembut setelah dima­ sak. Beras OP Bulog dikemas dalam ukuran karung berisi 50 kg dan 10 kg. (ANT/E2)


OPINI

selasa, 31 mei 2016

LAMPUNG POST

12

Libido Patriark Moh Nizar Dosen Hubungan Internasional FISIP Unila, Peneliti LCIS

K

ASUS kejahatan seksual makin membuat miris. Bagaimana tidak, kisah tragis Yy (14) oleh 14 remaja mabuk belum usai, muncul lagi kasus Eno Farihah (19). Eno meninggal secara sadis oleh tiga pria, yang salah satu pelakunya masih pelajar SMP. Di Lampung sendiri, kasus serupa me­ nimpa siswi kelas XI SMK Muhammadi­ yah Kotabumi yang jasadnya kemudian ditemukan mengapung di sungai. Begitu juga di Lampung Timur, pada April si­ lam seorang siswi SD juga diperkosa dan mayatnya ditemukan di gubuk kebun karet. Sebelumnya, di Januari, siswi SMP juga menjadi korban tujuh pemuda di kawasan perkebunan kelapa sawit di daerah Natar, Lampung Selatan. Sejumlah kasus kekerasan seksual di atas merupakan puncak gunung es ke­ kerasan perempuan. Terbukti, ketika satu kasus kekerasan seksual menjadi trending topic, seketika mencuat pemberitaan serupa, misalnya, kasus penyekapan dan pemerkosaan oleh empat laki-laki terhadap siswi SMA di Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan. Di Kabupaten Sukamara, Kalimantan Tengah, diberitakan seorang siswi SMP digilir tiga laki-laki dan di Pe­ malang, Jawa Tengah, delapan pemuda memerkosa dua gadis remaja dan salah satunya dibunuh. Berkaca pada kenyataan di atas, tam­ paknya sedang terjadi kekacauan serius di negeri ini. Dengan kata lain, mere­ baknya sejumlah kasus pemerkosaan

yaitu kekerasan personal dan kekerasan struktural. Kekerasan personal terjadi tepat saat kehormatannya dirobek paksa yang kemudian meninggalkan dampak traumatis abadi. Dalam kekerasan personal ini, secara fisiologis korban pemerkosaan secara nyata telah mengalami kekerasan fisik. Selanjutnya, kekerasan struktural dimulai Kekerasan Struktural ketika kasus kekerasan seksual masuk kate­ Ketimpangan relasi sosial antara laki- gori delik aduan. Pada tahap ini struktur laki dan perempuan kekuasaan kita telah sangat nyata dalam mereduksi perempuan hukum normatif ne­ pada status benda— gara kita. Dalam ka­ tidak memiliki kekuat­ Hal ini bisa dilakukan sus pemerkosaan, an menentukan ek­ mulai dari unit terkecil, misalnya, sanksi ha­ sistensinya. Pada titik yaitu keluarga. Bagaimana inilah, menurut Gal­ nya bisa diberikan terhadap pelaku jika dinamika relasi ibu dan ayah tung, baik kekerasan muncul delik aduan. personal (fisik) maupun diejawantahkan di depan Artinya, pelaku kekerasan struktural baru bisa diproses se­ anak, misalnya, tidak pernah (psikologis), sama-sama cara hukum jika ada menunjukkan bentuk-bentuk memberikan dampak buruk terhadap kor­ pihak yang melapor­ kekerasan patriark. ban. Oleh sebab itu, kan, tetapi proses hu­ ketika negara tidak bisa kum ini bisa gugur jika pihak pelapor mencabut aduannya. mengatasi masalah kekerasan seksual, Celakanya lagi, pencabutan aduan lumrah pembiar­an terhadap hal tersebut juga me­ dilakukan untuk melegalkan pernikahan rupakan bentuk kekerasan. antara korban dan si pemerkosa. Dalam kondisi semacam itu, perempuan kembali Kebiri Bukan Solusi dipaksa menerima laki-kaki yang telah me­ Menurut hemat penulis, tingginya kasus kekerasan seksual bukan semata-mata renggut kehormatannya. Dalam perspektif Johan Galtung, seorang masalah relitas biologis yang cukup dengan perempuan yang menjadi korban pemerko­ mengatakan: kebiri para pelakunya! Jika saan mengalami dua bentuk kekerasan, menggunakan logika ini siapa sebenarnya tentu bukan hanya masalah seksualitas. Membunuh kapasitas seksual atau kebiri pelaku menjadi solusi. Tanpa mengabai­ kan libido personal para pelaku, tindakan kekerasan seksual yang terus terjadi di sejumlah daerah merupakan potret buram relasi gender dalam struktur sosial patriark.

yang sakit dan siapa yang waras, atau siapa yang mestinya dikebiri? Meskipun kebiri tidak mengakibatkan kematian dan dianggap memberikan efek jera. Namun, dampak mudarat dari praktik ini dapat merusak fisik dan psikis seseorang. Apalagi, bagi negara hokum, seperti Indonesia, sanksi hu­ kuman tidak boleh menyalahi prinsip kemanusian. Di sisi lain, menganggap kebiri seba­ gai solusi itu artinya kita mengabadikan ketimpangan relasi sosial dalam struktur masyarakat partiark. Untuk itu, langkah yang harus dilakukan untuk mencegah kekerasan seksual adalah mengendalikan libido patriark yang sudah mendarah da­ ging dalam watak dasar kebudayaan bangsa kita. Hal ini bisa dilakukan mulai dari unit terkecil, yaitu keluarga. Bagaimana dina­ mika relasi ibu dan ayah diejawantahkan di depan anak, misalnya, tidak pernah menunjukkan bentuk-bentuk kekerasan patriark. Hal ini karena tidak jarang para pelaku kekerasan seksual memiliki latar belakang keluarga yang kurang harmo­ nis. Selanjutnya, dunia pendidikan memiliki peran penting dalam memberikan pema­ haman baru tentang relasi gender yang berimbang. Tidak sekadar menjadikan wacana gender terjebak di kelas. Terakhir, kita semua memikul tanggung jawab yang sama atas tragedi kekerasan perempuan di Indonesia. n

Ekonomi Berbasis Konstitusi dan Perlunya Haluan Pembangunan Model GBHN Didin S Damanhuri Tenaga pengajar Ekonomi Lemhannas RI

T

UJUAN bernegara bangsa Indone­ sia tercantum dalam sila kelima Pancasila, keadilan sosial bagi selu­ ruh rakyat Indonesia. Hal itu diperkukuh secara konstitusional dalam batang tubuh Konstitusi UUD 1945 sebagai penjabaran­ nya. Menurut banyak studi (Damanhuri, 1990; Mubyarto, 2001; dan Swasono, 2005 ), ideologi ekonomi Indonesia tertuang dalam pasal-pasal ekonomi UUD 1945, terutama Pasal 27 (Ayat [2]), 33 (Ayat [1, 2, dan 3]), serta 34 (Ayat [1]). Jika dirangkaikan secara bebas, ke­ tentuan-ketentuan itu berbunyi, sistem ekonomi Indonesia (SEI) disusun sebagai usaha bersama berdasarkan asas keke­ luargaan, dengan: (1) cabang-cabang produksi yang penting bagi negara dan menyangkut hajat hidup rakyat banyak dikuasai negara, (2) bumi, air, dan keka­ yaan alam yang terkandung di dalam­ nya dikuasai negara dan dipergunakan untuk sebesar-besarnya kemakmuran rakyat, (3) tiap-tiap warga negara berhak atas pekerjaan dan penghidupan yang layak bagi kemanusiaan, dan (4) fakir, miskin, dan anak-anak telantar dipeli­ hara oleh negara, yang dikembangkan sebagai sistem jaminan sosial bagi selu­ ruh rakyat. Dengan mazhab ekonomi berbasis konstitusi seperti tersebut di atas, kita bisa mengevaluasi proses pembangunan yang berlangsung. Mengapa? Karena pembangunan ekonomi hingga sekarang di negeri ini secara empiris masih me­ ngandung paradoks; di satu pihak per­ nah mencapai pertumbuhan ekonomi yang tinggi secara konsisten dari 1970 sampai 1998 (masa Orde Baru) sekitar 7% per tahun, tetapi masih menghadapi permasalahan pengangguran terbuka sekitar 5% dan setengah pengangguran lebih dari 40%. Kemudian, kemiskinan ekstrem pada

PARTISIPASI OPINI

setengah pengangguran serta kemiskin­ an), juga pencapaian sebesar-besar ke­ makmuran rakyat (bukan kemakmuran orang per orang yang banyak menimbul­ kan ketimpangan), seperti diperintahkan Pasal 33 UUD NRI 1945 Ayat (3). Dari perspektif para pemikir pemba­ ngunan ekonomi juga terdapat advokasi yang mendukung pentingnya negaranegara berkembang tidak hanya melulu

Problem Ketimpangan

meraih pertumbuhan ekonomi yang tinggi. Pembangunan ekonomi untuk negara-negara berkembang, menurut Michael P Todaro, dalam bukunya yang telah menjadi klasik, Development Economic in Third Word (1986), bukan seka­ dar mencapai pertumbuhan ekonomi yang tinggi, melainkan juga memecah­ kan problem kemiskinan, pengangguran, dan ketimpangan yang sering menjadi penghambat kemajuan dan pertumbuh­ an berkelanjutan. Dengan mengutip pendapat tokoh pemikir pembangunan ekonomi dunia ketiga itu, bagi Indonesia menjadi sangat penting mengevalua­si proses pembangunan yang lalu, kini maupun yang akan datang.

Dengan rumusan yang merupakan mazhab pemikiran ekonomi berbasis konstitusi seperti diungkapkan di atas, seyogianya dapat mengoreksi dan lebih mampu menyelaraskan antara target pencapaian pertumbuhan ekonomi yang tinggi di satu pihak dan di saat yang sama akan lebih mampu menyelesaikan pro­ blem kemiskinan, pengangguran, serta ketimpangan yang merupakan problem ketidakadilan sosial. Mengapa? Karena dengan ekonomi berbasis UUD 1945 itu, berarti arah pem­ bangunan harus lebih berorientasi pada penciptaan kesempatan kerja (mengu­ rangi pengangguran terbuka maupun

Ketimpangan jauh lebih buruk, yakni dengan rasio Gini konsumsi 2013 berada di angka 0,413 (ketimpangan buruk, sedangkan rasio Gini pendapatan bisa di atas 0,5 atau ketimpangan sangat buruk) serta ketimpangan antarwilayah yang masih tetap juga sangat buruk.

Masalahnya, bagaimana merevitalisasi ekonomi berbasis konstitusi tersebut masuk ke peraturan perundang-un­ dangan, RPJM (rencana pembangunan jangka menengah), kebijakan Pemerin­ tah Pusat dan daerah, serta melaksana­ kannya secara konsisten dan sistematis. Hingga terakhir ini, misalnya, menurut hasil penelitian, ada lebih 200 UU yang kurang sesuai dengan UUD 1945. Juga ada letter of intent IMF yang kemudian menjadi white paper yang masih dipakai dalam perencanaan pembangunan sehingga terjadi terus divestasi (baca: menjual) BUMN-BUMN potensial, seperti bank-bank BUMN. Yang mencolok ialah UU BI dan UU Perbankan. Keduanya absen dari klausul pertimban­ gan yang mencantumkan Pasal 27 UUD 1945. Akibatnya, tidak ada keharusan bagi BI dan perbankan nasional men­ dorong penciptaan kesempatan kerja seluas-luasnya.

UU Lalu Lintas Devisa Di samping itu, absennya prinsip financial inclusion yang memungkinkan kalangan UKM mendapat akses memadai atas perbankan nasional. Tak kurang pentingnya ialah UU Lalu Lintas Devisa yang kini tengah menghadapi judicial review di MK yang diajukan Muham­ madiyah. UU ini membebaskan devisa hasil ekspor disimpan di luar negeri. Akibatnya, sekitar 150 miliar dolar AS dana di luar negeri itu tidak bisa diguna­ kan memperkuat likuiditas perbankan nasional. Oleh sebab itu, di samping kon­ disi ini memperlemah posisi rupiah, juga memperkecil peluang UKM memperoleh akses perbankan. Di samping itu, UU Migas juga ber­ masalah karena memberi peluang divestasi Pertamina hingga di atas 51%. Suatu saat, sebagai konsekuensinya,

harga minyak dan gas (migas) bisa diten­ tukan aktor-aktor pasar di luar negeri. Masih banyak yang lain, termasuk yang terjadi di daerah-daerah, misalnya, APBD-APBD yang masih sebagian besar habis untuk anggaran rutin, padahal menurut Pasal 23 Ayat (2) UUD 1945, ang­ ggaran itu ditujukan sebesar-besarnya kemakmuran rakyat. Kalau upaya ko­ reksi itu tidak segera dilakukan, akan memperlemah tingkat kemandirian dan keberdaulatan ekonomi nasional, se­ hingga menyulitkan pencapaian tujuan nasional untuk menciptakan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia. Sementara itu, model pembangunan yang diwujudkan ke dalam peraturan pe­ rundang-undangan, RPJM, kebijakan pusat maupun daerah-daerah yang berbasis konstitusi UUD NRI 1945 serta dilaksana­ kan secara konsisten dan sistematis akan menciptakan pertumbuhan berkelanjutan yang pada gilirannya dapat memperkukuh ketahanan nasional. Cuma kelemahan sekarang, RPJMN hanya dikembangkan dari visi dan misi presiden terpilih, sehingga tingkat komprehensivitas, partisipasi pemangku kepentingan, dan legitimasi mandat rakyat terhadap platform pembangunan menjadi rendah. Dengan demikian, apa­ bila terjadi penyimpangan dari presiden terhadap RPJMN, tidak jelas pertang­ gungjawabannya. Oleh karena itu, model GBHN seperti masa lalu akan jauh lebih mendalam kontennya, jauh lebih luas partisipasi para elite strategisnya, serta jauh lebih legitimate mandat rakyatnya terhadap platform pembangunan. Oleh karena itu, dengan model GBHN tersebut pertang­ gungjawaban presiden, baik terhadap ketaatan terhadap konstitusi UUD 1945 maupun terhadap aspirasi rakyat, akan jauh lebih jelas. Semoga. n

Lampung Post menerima opini orisinal dan tidak dikirim ke media lain, tak lebih dari 6.000 karakter. Kirim via e-mail ke opini@lampungpost.co.id dengan mencantumkan nomor kontak dan rekening bank. Kami mengutamakan tulisan yang mengkaji fenomena aktual di lingkungan masyarakat Lampung. Setiap artikel/tulisan, foto atau materi apa pun yang telah dimuat di Lampung Post dapat dipublikasikan atau dialihwujudkan kembali dalam format digital dan atau nondigital tetap merupakan bagian dari harian ini.

Direktur: Usman Kansong. Pemimpin Umum: Bambang Eka Wijaya. Pemimpin Redaksi/Penanggung Jawab: Iskandar Zulkarnain. Pemimpin Perusahaan: Prianto A. Suryono. Dewan Redaksi Media Group: Bambang Eka Wijaya, Djadjat Sudradjat, Elman Saragih, Gaudensius Suhardi, Laurens Tato, Lestari Moerdijat, Najwa Shihab, Putra Nababan, Rahni Lowhur Schad, Saur Hutabarat, Suryopratomo, Usman Kansong. Kepala Divisi Pemberitaan: D. Widodo. Kepala Divisi Content Enrichment: Iskak Susanto. Kepala Divisi Percetakan: Kresna Murti. Asisten Kepala Divisi: Nova Lidarni, Musta’an Basran, Sri Agustina. Sekretariat Redaksi: Nani Hasnia.

1997 sekitar 13% (sementara penduduk yang berpenghasilan 2 dolar AS/hari yang menurut World Bank termasuk kategori miskin masih lebih dari 50%) dan menghadapi problem ketimpangan antargolongan pendapatan; meski rasio Gini konsumsi sekitar 0,32 (relatif dalam ketimpangan sedang), ketimpangan antar­ wilayah (Jawa—luar Jawa, juga Indonesia Barat—Indonesia Timur) sangat buruk. Lalu, di era reformasi dalam tiga da­ sawarsa terakhir ini pun keadaannya belum banyak berubah. Pertumbuhan ekonomi lebih rendah, yakni sekitar 5% rata-rata per tahun. Pengangguran terbuka sekitar 5%—6% dan setengah pengangguran lebih dari 30%, dan kemiskinan ekstrem sekitar 12% (se­ mentara penduduk yang berpendapa­ tan 2 dolar AS/hari masih sekitar 51%). Namun, ketimpangan jauh lebih buruk, yakni dengan rasio Gini konsumsi 2013 berada di angka 0,413 (ketimpangan buruk, sedangkan rasio Gini pendapatan bisa di atas 0,5 atau ketimpangan sangat buruk) serta ketimpangan antarwilayah yang masih tetap juga sangat buruk.

Redaktur: Abdul Gofur, Iyar Jarkasih, Muharram Candra Lugina, Padli Ramdan, Rinda Mulyani, Vera Aglisa, Wiwik Hastuti.

Desain Grafis/Foto Redaktur: Hendrivan Gumala, Asisten Redaktur: Sugeng Riyadi, Nurul Fahmi, Ridwansyah.

Asisten Redaktur: Aris Susanto, Delima Natalia Napitupulu, Dian Wahyu Kusuma, Eka Setiawan, Fathul Mu’in, Ricky P. Marly, Susilowati, Wandi Barboy.

Biro Wilayah Selatan (Lampung Selatan): Herwansyah (Kabiro), Aan Kridolaksono, Juwantoro. Business Development: Amiruddin Sormin.

Biro Wilayah Utara (Lampung Utara, Way Kanan, Lampung Barat): Mat Saleh (Kabiro), Aripsah (Asisten Kabiro), Eliyah, Hari Supriyono, Hendri Rosadi, Yudhi Hardiyanto, Candra Putra Wijaya, Yon Fisoma, Fajar Nafitra.

Senior Account Manager Jakarta: Pinta R Damanik.

Liputan Bandar Lampung: Adi Sunaryo, Deni Zulniyadi, Febi Herumanika, Firman Luqmanul Hakim, Ikhsan Dwi Satrio, M Umarudinsyah Mokoagow, Nur Jannah, Setiaji Bintang Pamungkas, Umar Wira Hadi Kusuma, Zainuddin, . Liputan Jakarta: Hesma Eryani. Radio SAI-LAMPOST.CO. : Isnovan Djamaludin (Redaktur), Gesa Vitara (Asisten Redaktur), Asrul Septian Malik. Publishing (Tabloid, Majalah, Buku): Rahmat Hidayat, Djadi Satmiko. Content Enrichment Bahasa: Wiji Sukamto (Asisten Redaktur), Chairil, Kurniawan, Aldianta.

Biro Wilayah Tengah (Lampung Tengah, Metro, Lampung Timur): Chairuddin (Kabiro), M. Wahyuning Pamungkas (Asisten Kabiro), Agus Chandra, Agus Susanto, Andika Suhendra, Djoni Hartawan Jaya, Ikhwanuddin, M. M. Lutfi, Suprayogi, Musannif Effendi Y. Biro Wilayah Timur (Tulangbawang, Mesuji, Tulangbawang Barat): Juan Santoso Situmeang (Kabiro), Merwan (Asisten Kabiro), Rian Pranata. Biro Wilayah Barat (Tanggamus, Pringsewu, Pesawaran): Widodo (Kabiro), Abu Umarali, Mif Sulaiman, Sudiono, Ahmad Amri.

Senior Account Manager Lampung: Syarifudin. Account Manager Lampung: Edy Haryanto. Account Manager Iklan Biro: Siti Fatimah. Manager Sirkulasi: Indra Sutaryoto. Manager Keuangan & Akunting: Handoko. Alamat Redaksi dan Pemasaran: Jl. Soekarno Hatta No.108, Rajabasa, Bandar Lampung, Telp: (0721) 783693 (hunting), 773888 (redaksi). Faks: (0721) 783578 (redaksi), 783598 (usaha). http://www.lampost.co e-mail: redaksi@ lampungpost.co.id, redaksilampost@yahoo.com. Jakarta: Gedung Media Indonesia, Kompleks Delta Kedoya, Jl. Pilar Raya Kav. A-D, Kedoya Selatan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Telp: (021) 5812088 (hunting), 5812107, Faks: (021) 5812113. Kalianda: Jl. Soekarno-Hatta No. 31, Kalianda, Telp/Fax: (0727) 323130. Pringsewu: Jl. Ki Hajar Dewan-

tara No.1093, Telp/Fax: (0729) 22900. Kotaagung: Jl. Ir. H. Juanda, Telp/Fax: (0722) 21708. Metro: Jl. Diponegoro No. 22 Telp/Fax: (0725) 47275. Kotabumi: Jl. Pemasyarakatan Telp/Fax: (0724) 26290. Liwa: Jl. Raden Intan No. 69. Telp/Fax: (0728) 21281. Penerbit: PT Masa Kini Mandiri. SIUPP: SK Menpen RI No.150/Menpen/SIUPP/A.7/1986 15 April 1986. Percetakan: PT Masa Kini Mandiri, Jl. Soekarno - Hatta No. 108, Rajabasa, Bandar Lampung Isi di Luar Tanggung Jawab Percetakan. Harga: Eceran per eksemplar Rp3.000 Langganan per bulan Rp75.000 (luar kota + ongkos kirim).

DALAM MELAKSANAKAN TUGAS JURNALISTIK, WARTAWAN LAMPUNG POST DILENGKAPI KARTU PERS DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA ATAU MEMINTA IMBALAN DENGAN ALASAN APA PUN. Member of Media Group


OPINI

selasa, 31 mei 2016 nuansa

T

Chairuddin Wartawan Lampung Post

13

PAK DE PAK HO

Polda Lampung Naik Kelas

n LAMPOST/hendrivan

LAMPUNG POST

IDAK lama lagi Kepolisian Daerah Lampung (Polda) naik kelas, yakni dari tipe B menjadi A. Sebelumnya, kepolisian kita dipimpin seorang kapolda berpangkat brigadir jenderal (brigjen) atau bintang satu, nantinya di­ pimpin kapolda berpangkat inspektur jenderal (irjen) atau bintang dua. Sebagai masyarakat, kita tentunya pantas dan patut bersyukur atas perubahan status itu,” ujar Hasan. “Kemudian, dengan peningkatan status tersebut, hal ini berarti di Sumatera, kepolisian daerah kita sejajar dengan Provinsi Nangroe Aceh Darussalam (NAD), Sumatera Utara, Sumatera Selatan, Riau, dan Sumatera Barat, yang dipimpin seorang polisi berpangkat bintang dua. Dengan kenaikan kelas itu pula, berarti tugas kepolisian di provinsi kita ini kian berat dan penuh tantangan. Apalagi provinsi kita merupakan pintu gerbang dari Pulau Jawa menuju Sumatera. Ditambah provinsi kita sangat dengan ibu kota Republik ini, Jakarta. Sehingga, tidak menutup kemungkinan segala macam ben-

tuk kejahatan akan dengan mudah masuk ke Bumi Ruwa Jurai ini,” tambah Hasan. “Betul, Yai. Dengan aneka ragam kejahatan yang kerap terjadi di provinsi ini ditambah cakupan wilayah yang luas serta sebagai pintu gerbang Sumatera, Polda kita pantas naik kelas. Dengan perubahan status itu tentunya banyak faktor yang harus dibenahi. Faktor dimaksud seperti peningkatan kemampuan polisi itu sendiri, yakni kemampuan intelektual yang berhubungan dengan profesionalitas dan moral. Jangan sampai Polda yang sudah di­ pimpin seorang berpangkat bintang dua, tetapi masih selalu ada polisi yang terlibat narkoba, korupsi atau kejahatan lain. Sebab, jika ini masih terus terjadi, mau kapan lagi kepolisian kita ini akan berbenah. Apalagi hingga saat ini masyarakat kita masih sangat menggantungkan diri dengan polisi sebagai pelayan, pengayom, dan pelindung masyarakat,” timpal Joko. “Ya, Mas. Sebagai rakyat kecil seperti kita ini, wajib mendukung program pemerintah termasuk pe-

rubahan status kepolisian daerah kita. Tidak dimungkiri, meskipun selama ini Polda kita masih dipimpin jenderal bintang satu, berbagai kejahatan seperti pelaku narkoba, penjualan orang, korupsi, atau kejahatan lain, banyak juga yang terungkap. Dan tidak tanggung-tanggung, dua terpidana narkoba dan sejumlah pelaku pembunuhan diganjar hukum­an mati. Semua itu berkat kerja keras polisi daerah kita. Oleh sebab itu, dengan perubahan status tersebut, kita berharap kinerja kepolisian daerah kita menjadi kian baik dan tindakan polisi makin profesionalitas. Sehingga, pada akhirnya, polisi akan menjadi sahabat rakyat. Tidak kalah pen­ ting, karena jumlah polisi di negeri kita ini belum sebanding dengan jumlah penduduk, kita pun harus mampu menjadi polisi sendiri. Artinya, kita wajib ikut menjaga ketertiban dan keamanan lingkungan sendiri atau lingkungan masyarakat. Bukan sebaliknya, membuat warga resah karena perilaku kita. Jika itu dilakukan, siap-siap saja ditangkap pak polisi. Tabik. n

SURAT PEMBACA

Wajah Sinetron Kita SAYA mengelus dada ketika melihat si­ netron-sinetron Indonesia yang tidak bisa dijadikan film edukasi. Ideologi di dalam setiap film adalah ideologoi matrealistis. Tidak ada lagi penghormatan kepada orang tua. Banyak sinetron-sinetron yang tidak ada orang tua sebagai pemain. Seolaholah anak hidup tanpa orang tua, seperti sekumpulan anak indekos, anak sekolah, yang jauh dari orang tua. Para orang tua tidak dimunculkan, tetapi bukankah kebijakan orang tua tetap harus dilibatkan dalam masalah anak. Masak anak tawuran, babak belur, tidak ada orang tuanya. Itu film yang benar-benar membunuh peran orang tua. Coba lihat film India, sinetronnya pun mengagungkan orang tua dan masih menjunjung tinggi adat ketimuran, contoh film Navya. Film tersebut sarat nilai meskipun tidak menggurui. Paranan orang tua dan keluarga senantianya terbawa dan menyatu pada setiap langkah sang anak. Anak tidak dilepas begitu saja oleh sejarah. Ada peran orang tua dan keluarga. Ada kehangatan keluarga serta kasih sayang orang tua di antara persahabatan dan kekasih. Entahlah kapan sinetron Indonesia akan mencerahkan kaum muda kita dengan nilai hidup yang mulia. Ibu Mar Tanjungseneng, Bandar Lampung

Panas Bumi dan Nyamuk DUNIA makin terasa panas. Kadang panasnya melebihi rata-rata suhu ruangan. Ini sangat membuat tidak nyaman. Bahkan seorang teman pernah mengukur suhu siang hari sampai 40 derajat Celsius. Mengerikan sekali. Hal ini tentu membuat manusia tidak bisa beraktivitas dengan baik. Semua ini disebabkan oleh perubahan iklim. Ternyata perubahan iklim yang terjadi di bumi mempunyai pengaruh terhadap ragam hayati yang ada, tidak terkecuali nyamuk. Akibat pemanasan global, peneliti mengatakan bahwa risiko penularan penyakit bersumber nyamuk menjadi besar. Biasanya butuh waktu kurang lebih satu minggu dari terinfeksinya nyamuk oleh virus untuk akhirnya dapat menular kepada manusia. Namun, akibat efek pemanasan global, waktu tersebut menjadi lebih cepat. Bahaya lainnya akibat pemanasan global adalah proses daur hidup nyamuk menjadi lebih singkat. Sebelumnya, proses dari telur menjadi nyamuk membutuhkan waktu 9 hingga 10 hari. Kini muncul tren baru, nyamuk sudah dapat menetas dari telur menjadi nyamuk dewasa hanya dalam waktu kurang dari seminggu. Nyamuk melewati empat fase seperti kebanyakan serangga lainnya. Fase pertama adalah telur, yang kemudian akan menetas menjadi larva. Larva tersebut akan berubah menjadi pupa (kepompong) sebelum akhirnya berubah menjadi nyamuk dewasa. Pemanasan global diklaim sebagai pemicunya. Nyamuk sebagai serangga tropis diketahui sangat dipengaruhi oleh suhu udara, makin panas suhu udaranya, makin cepat dan subur pula nyamuk dalam berkembang biak.

Nyamuk juga dapat mewariskan virus melalui telur. Artinya, nyamuk tidak perlu terinfeksi virus penyebab demam ber­ darah atau malaria dahulu sebelum dapat menularkan penyakit-penyakit tersebut kepada manusia. Dengan demikian kita harus berhati-hati dengan perbahan musim juga habitat bumi. Arif Tanjungkarang, Bandar Lampung

Belajar Tokoh Wayang Karna KITA kehilangan sosok yang menjadi panutan dan teladan, baik di dunia nyata pun sekadar cerita. Padahal cerita bisa menjadi inspirasi bagi kita semua untuk meneladani kebaikan dan menjauhi halhal buruk. Tokoh pewayangan yang terus hidup dari masa ke masa menjadi salah satu cerita yang menginspirasi tentang berbagai karakter mnanusia. Salah satunya adalah Adipati Karna. Seorang kesatria yang harus memperjuangkan status sosialnya dengan segala kemampuan yang dimiliki. Seorang pangeran berwatak angkara, Duryodana, demi kepentingan politis mengakui keunggulan Karna dengan dijadikan adipati untuk bertarung dengan musuhnya, Arjuna. Keduanya pun bertemu di Padang Kuru dalam Perang Baratayuda. Pada hari ke-17 perang Bharathayudha mendekati usai, Karna roboh. Panglima perang Astinapura saat itu hampir gugur di medan perang. Para Pandawa bergembira merayakan kemenangan besar tersebut. Sebaliknya, Kurawa merasa kehilangan harapan sama sekali karena Karna adalah kesatria utama andalan mereka. Para Pandawa bersuka-cita atas kalahnya lawan berat mereka. Namun, Krisna duduk terpisah dan tampak tenggelam dalam kesedihan. Arjuna datang mendekatinya dan bertanya, kenapa Krisna merasa sedih pada hari yang seyogianya mereka patut bersuka-cita dalam menyambut kemenang­an. Krisna memberitahu Arjuna bahwa negara Bharatha telah kehilangan prajurit/kesatrianya yang sangat utama pada hari itu. Pahlawan yang telah membawa kejayaan dan nama baik negara Bharatha, telah roboh menyedihkan. “Aku merasa sedih karena negara telah kehilangan seorang pahlawannya yang begitu besar”. Mendengar kata-kata ini, Arjuna memandang Krisna dengan perasa­ an terkejut. Dia berkata, “Wahai Krisna, untuk memberi jaminan kemenangan pada Pandawa, tuanku telah memilih peran sebagai sais/kusir. Oleh sebab itu, Pandawa memperoleh kemenangan. Bukannya bersuka-cita atas kemenangan ini, tetapi kenapa malah tuanku merasa sedih atas kekalahan musuh kita?”. Krisna menjawab, “Karna adalah perwujudan dari pengorbanan. Pengorbanan adalah identik dengan Karna. Di seluruh dunia engkau tidak bisa menemukan orang lain yang memiliki semangat pengorbanan seperti Karna. Dalam kegembiraan maupun duka-cita, kemenangan atau kekalah­ an, dia selalu siap untuk berkorban”. Ageng Panjang, Bandar Lampung

Napi jual narkoba dari LP.

Karena aman membuat napi nyaman berjualan.

n FERIAL

Pojok Rakyat butuh solusi sistematis pengendalian harga. Bukan hanya angin surga. n Guru merokok di sekolah bakal dimutasi. Jangan memberi contoh tidak baik dong.

jutnnya. Apa ada yang salah dengan pengaduan kami. Mohon kepada Kapolda Lampung dan Kapolres Lampung Utara agar pengaduan kami diproses kembali. Terima kasih. 081532253xxx

Arah Pendidikan Kita Menolak Miss Waria Kami Forum Umat Islam (FUI) Provinsi Lampung, gabungan berbagai ormas Islam, takmir masjid, majelis taklim, dan risma, menolak keras Miss Waria 2016 yang akan diadakan di Provinsi Lampung. Sebab, Provinsi Lampung mayoritas agamanya Islam. Ingat Miss Waria adalah salah satu bentuk perilaku menyimpang dan melawan kodrat kemanusian, tidak sesuai dengan adab sopan santun. Kemudian, etika adat istiadat, norma susila, terlebih norma agama, dalam hal ini syariat Islam, jangan berlindung di balik HAM sehingga menghalalkan segala hal. 081279617xxx

Pendidikan kita makin rusak. Bagaimana tidak, pemerintah melarang mengeluarkan siswa bermasalah hukum. Oleh sebab itu, siswa makin parah, melawan sekolah, kriminal, mesum, dan hamil pun masih ikut ujian. Bahkan soal diantar ke LP. Tidak boleh diberi sanksi, mau jadi apa negeri ini. 08217975xxx

Perbaiki Drainase Mohon Dinas Kebersihan dan Tata Kota Metro perbaiki drainase agar tidak tersumbat sampah. Contoh, di depan halte kampus. Juga di tempat lainnya. Terima kasih. 082281834xxx

Bangun Jalan Penghubung

Remaja Bikin Resah

Yth. Gubernur Lampung. Kami mohon jalan penghubung Kabupaten Lampung Tengah dengan Kabupaten Pringsewu, atau pas perbatasan, kiranya di perbaiki. Sebab, jalan rusak total dan sangat mengganggu kelancaran berlalu lintas. Soalnya, arus kendaraan dari arah Lamteng dan Pringsewu sangat padat, jalan umumnya tidak sesuai. Mohon dibangun jalan yang lebih baik lagi. Itu merupakan jalan aset provinsi. Terima kasih. 085377200xxx

Yth. Kepala Polres Lamsel. Di Desa Tanjungagung, Kecamat­ an Ketibung, tepatnya di depan gedung puskesmas rawat jalan, ada sekumpulan remaja buat gaduh setiap malam, bermusik keras hingga mengganggu ketentraman warga sekelilingnya. Mohon dapat dibina, terima kasih. 082279821xxx

Kami Tidak Dapat Bantuan Saya masyarakat Kampung Sumberrejeki mataram, tolong bantu kampung kami, tolong di cek ke lokasi karena masyarakat kami tidak tahu bantuan apa yang diberikan. 085368680xxx

Seragamkan Simbol Kenapa Menpan tidak seragamkan saja simbol pangkat PNS, biar lebih rapi dan mudah dikenali berdasarkan pangkat dan jabatan. Meskipun warna seragamnya tiap instansi beda, kalau tanda pangkatnya sama kan enak. TNI dan Polri juja begitu. Meskipun beda satuan, tanda pangkat sama sesuai tingkat biar enak juga membedakan TNI, Polri, dan PNS. 081367972xxx

Operasi Pasar Buat bapak Wakil Wali Kota Bandar Lampung. Bapak kan sebagai ketua Apindo Lampung, alangkah baiknya bapak dan pengusaha lainnya mengadakan operasi pasar. Sebab, masyarakat makin menjerit menjelang puasa atas penaikan harga sembako. Terima kasih. 085367102xxx

Aparat Kampung Yth. Bupati Way Kanan. Tolong tegur dan tindak oknum pj kepala kampong, seperti di kampung kami. Pembuatan lampu jalan dari dana kampung tahun 2015. Padahal, setahu kami pengajuan yang dahulu tiang dari beton, yang dibuat pj sekarang dari tiang besi. Apalagi di dusun kami, Dusun 5, kabelnya jelek beda dengan dusun lainnya. Ketika kami Tanya, jawaban datang ke rumah bahkan ada kata-kata menantang warga kalau mau dilaporkan, “Silakan siapa yang berani karena saya sudah pegawai negeri”. Apakah pantas seorang pj lurah berbicara seperti itu. Padahal sebelumnya sudah pernah dilaporkan warga masalah bibit karet bantuan yang dijual pj kepala kampong. Terima kasih. 081379202xxx

Pengaduan Kami Mandek Yth. Kapolda Lampung dan Kapolres Lampung Utara. Mengapa pengaduan kami tertanggal 28 mei 2015 tentang pemalsuan data identitas, sampai sekarang tidak ada kelan-

Perbaiki Gorong-gorong Yth. Bupati Tubaba. Mohon diperbaiki gorong-gorong yang jebol di jalan poros unit VI, Kecamatan Labukibang. Kami sudah bosan, Pak, setiap truk lewat harus bayar Rp10 ribu— Rp15 ribu, Ini sudah berjalan cukup lama, hampir tiga tahun. Sekali lagi mohon dengan sangat, terima kasih. 08228150xxx

Berharap Beasiswa S-2 Yth. Bupati Lampung Timur Chusnunia. Saya adalah guru SD bertugas di SD 3 Siraman dan satu satunya guru SD yang meneruskan pendidikan S-2 Bahasa Daerah di Unila, dari tahun 2015, tetapi belum pernah dapat beasiswa dari Pemkab Lampung Timur. Jika memang ada kuota beasiswa S-2, saya tolong dibantu untuk meringankan biaya kuliah. Atas bantuannya saya ucapkan terima kasih. 081379621xxx

Tumpas Perjudian Yth. Bapak Kapolda Lampung. Mohon tindak lanjuti keluhan masyarakat yang ada di wilayah hukum Mapolsek Wonosobo Polres Tanggamus terkait sarang perjudian dadu/koprok yang sudah beraktivitas lebih dari satu tahun tepatnya di Pekon Kalirejo. 085789459xxx

Buruh Kita Buruh kita harus segera tingkatkan produktivitas dan disiplin kerja agar terap kompetitif menghadapi MEA. 081287572xxx

Lakalantas Anak Sekolah Kepada Bapak Bupati Lamsel dan Kapolres Lamsel. Mohon perhatiannya untuk menempatkan aparat/petugas, khususnya pertigaan Merak Belantung Way Arong di Lubuk Kamal saat pagi. Karena, sering terjadi kecelakaan hingga tewas di tempat itu. Kami warga dan orang tua murid resah dan waswas hingga pengayoman dan perlindungan aparat terkait sangat kami harapkan. Terima kasih Lampost atas dimuatnya SMS ini, kami bangsa Saka Desa Merak Belantung Kalianda. 08129797xxx

Kapan Sertifikasi Lamteng Cair? Yth. Bupati Lamteng. Mohon dengan hormat dan sangat cairkan sertifikasi guru karena daerah lain sudah cair, terima kasih. 081272653xxx


sELASA, 31 Mei 2016

PENDIDIKAN

LAMPUNG POST

Tim Pusat Pantau SBMPTN CBT Unila

PPS IAIN Gelar Ujian Beasiswa Program S-3

Panitia menyiapkan genset untuk mengantisipasi mati listrik saat ujian berlangsung.

NUR JANNAH

H

ARI ini (31/5), sebanyak 18.007 peserta seleksi bersama masuk perguruan tinggi negeri (SBMPTN) mengikuti tes tertulis di berbagai lokasi di kampus Unila dan sekitarnya yang sudah disiapkan panitia. Perinciannya, 6.914 saintek, 7.762 soshum, dan 3.331 campuran. Pada H-1, sebagian besar calon peserta sudah mengecek nomor dan ruangan ujian untuk pelaksanaan tes hari ini. Humas Panlok SBMPTN Unila, M Komarudin, mengatakan pihaknya menurunkan 1.580 pengawas dari dosen dan karyawan Unila, Itera, serta perguruan tinggi swasta. Sementara untuk pengawasan SBMPTN berbasis komputer atau computer based test (CBT) turun dua pengawas dari pusat. “Dua tim dari pusat ikut memantau tes CBT, sekarang satu tim teknis sudah hadir di Unila,” kata Komar,” kemarin (30/5). Menurut dia, persiapan pelaksanaan tes, baik paper based test (PBT) maupun CBT sudah rampung. Penempelan nomor ujian peserta sudah dilakukan dan ruangan sudah disterilisasi. “Komputer untuk ujian CBT juga sudah kami lakukan uji coba. Alhamdulillah tidak ada kendala,” katanya. Panitia juga menyiapkan genset untuk mengantisipasi mati listrik. Komar menjelaskan tim pengawas sudah mendapatkan sosialisasi terkait tugas-tugas mereka pada 27 Mei lalu. Pengawas juga diminta memantau dan memastikan seluruh prosedur terlaksana dengan baik. Peserta ujian mulai masuk ruang ujian sebelum pukul 07.00.

14 HUMANIORA.indd 1

Untuk menghindari praktik perjokian, Komar menegaskan ada beberapa ciri yang dapat diidentifikasi, salah satunya sampai akhir pelaksanaan, peserta yang bersangkutan belum mengisi tanda tangan. “Joki itu bermacammacam bentuknya, ada yang menggantikan peserta, salah satu ciri yang patut dicurigai sampai akhir waktu dia belum mengisi tanda tangan karena ada dugaan dia akan mengganti identitas,” ujarnya. Pengawas juga harus memastikan foto peserta sesuai dengan yang hadir saat tes, mencocokan tanda tangan peserta, serta mengawasi tidak ada peserta yang membawa alat komunikasi ke ruangan. “Kami juga melarang orang lain masuk, selain pengawas dan peserta. Peserta diminta tanda tangan sebanyak dua kali. Jika berbeda, akan ditindaklanjuti,” kata Komar. S e b e l u m n ya , Wa k i l Rektor I Bidang Akademik Unila Bujang Rahman mengatakan untuk tes tertulis pada 31 Mei, panitia Unila telah menyiapkan 1.200 lokal yang tersebar di beberapa lokasi di Bandar Lampung, di antaranya di Akbid Adila, Teknokrat, Darmajaya, dan Alkautsar. Bujang memerinci jumlah lokal dibagi menjadi tiga bagian, yakni 249 lokal untuk saintek, 301 untuk peserta soshum, dan 149 untuk campuran. “Setiap jurusan kami klasifikasikan, tidak dicampur,” kata Bujang. Dia menyarankan peserta tidak membawa barangbarang berlebihan, kecuali peralatan yang dibutuhkan, seperti alat tulis dan kartu peserta. (S1)

14

n LAMPUNG POST/IKHSAN DWI NUR SATRIO

LIHAT LOKASI UJIAN. Beberapa peserta SBMPTN melihat lokasi ujian di Universitas Lampung, Bandar Lampung, Senin (30/5). Hari ini (31/5), sebanyak 18.007 peserta SBMPTN melaksanakan ujian tertulis.

Verifikasi Peserta Biling Hampir Rampung SEBAGIAN besar SMP, SMA, dan SMK di Bandar Lampung sudah merampungkan proses verifikasi berkas penerimaan peserta didik baru (PPDB) jalur bina lingkungan (biling). Proses verifikasi diprediksi sudah sekitar 70%—80%. Kepala SMAN 1 Bandar Lampung Badruz Zaman mengatakan jadwal verifikasi di sekolah-sekolah berbeda. Ada yang memulai verifikasi pada 23 Mei untuk mengantisipasi membludaknya pendaftar. Namun, beberapa sekolah lain ada yang memulai setelah selesai pendaftaran pada 26 Mei lalu. Jadwal verifikasi peserta biling sendiri dibatasi pada 28 Mei. “Setiap sekolah memulai verifikasi beda-beda, ada yang dari tanggal 23, bergantung banyaknya siswa yang mendaftar. Untuk SMAN 1 baru mulai

Kamis, sekarang sudah 70%, tinggal daerah yang jauh dari sekolah,” kata Badruz Zaman, kemarin (30/5). Jumlah tim yang diturunkan sekolah ke lapangan juga berbeda-beda, sesuai jumlah pendaftar yang akan diverifikasi. Dia menjelaskan tim melakukan verifikasi sesuai dengan berkas yang sudah diisi peserta saat pendaftaran. Beberapa kriteria yang akan dicek adalah keadaan rumah, jarak tempuh dari rumah ke sekolah, pendapatan orang tua, jumlah anak dalam keluarga, jumlah anak yang masih sekolah, isi rumah, kendaraan yang dimiliki, dan lainnya. “Nanti tim akan mencocokan berkas yang telah diisi pada saat pendaftaran, misalnya, rumahnya ngontrak atau tidak, semipermanen atau permanen, dan sebagainya,” kata dia.

Selain melihat langsung kondisi rumah, tim verifikasi juga akan meminta informasi dari RT atau warga sekitar tentang kebenaran isi berkas yang sudah diisi peserta biling. “Kami juga tanya sama RT apakah benar sudah mengeluarkan surat keterangan tidak mampu untuk peserta tersebut,” ujarnya. Kepala SMPN 1 Bandar Lampung Hariyanto mengatakan pihaknya menurunkan delapan tim untuk memverifikasi berkas 139 peserta biling. Hasil verifikasi tersebut yang nantinya dijadikan acuan penerimaan siswa biling di SMPN 1. “Saat ini sudah selesai sekitar 80%, bagi kondisinya benar-benar tidak mampu akan diterima menjadi siswa biling di sini,” kata Hariyanto. (NUR/S1)

PASCASARJANA IAIN Raden Intan Lampung kembali membuka penerimaan beasiswa untuk program doktor (S-3). Kemarin (30/5), ada 14 calon mahasiswa yang mengikuti tes penerimaan beasiswa doktoral di gedung Pascasarjana IAIN. Ketua panitia seleksi penerimaan mahasiswa beasiswa S-3 PPS IAIN, Sulthan Syahril, mengatakan program beasiswa S-3 ini untuk merealisasikan program 5.000 doktor selama lima tahun ke depan, yang dicanangkan oleh Presiden melalui Kementerian Agama. “Tahun ini merupakan realisasi yang kedua,” kata Sulthon, yang juga Wakil Direktur PPS IAIN, di sela-sela tes. Sulthon menjelaskan tes yang dilaksanakan selama dua hari ini meliputi tes tertulis, tes potensi akademik, tes proposal, tes disertasi, dan tes wawancara. “Besok (hari ini) dilaksanakan tes proposal, disertasi, dan wawancara,” kata Sulthon, didampingi sekretaris panitia Hasan Mu’min. Menurut dia, 14 calon mahasiswa yang mengikuti tes program beasiswa S -3 ini mengambil pro gram studi pengembangan masyarakat Islam (PMI). “Peserta yang mengikuti tes di sini tidak semuanya masuk PPS IAIN. Ada empat orang yang tes di sini untuk masuk ke UIN Sunan Ampel, UIN Syarif Hidayatullah, dan UIN Sunan Kalijaga,” katanya. (NUR/S1)

SDN 1 Purajaya Gali Ilmu Jurnalistik di Lampung Post

n LAMPUNG POST/DOK

KUNJUNGAN MEDIA. Puluhan siswa SDN 1 Purajaya, Kebuntebu, Lampung Barat, mendengarkan penjelasan dari Staf Marketing dan Komunikasi Lampung Post, Asyhin, saat mengunjungi Lampung Post, Senin (30/5).

SEBANYAK 40 siswa SDN 1 Purajaya, Kebuntebu, Lampung Barat, didampingi 20 guru mengunjungi Lampung Post, Senin (30/5). Kepala SDN 1 Purajaya, Dewi Suryani, mengatakan Lampung Post menjadi pilihan mereka untuk mengenalkan industri media kepada para siswa karena struktur organisasi lengkap, dan merupakan media besar di Lampung. “Lampung Post juga sudah teruji dalam pembuatan beritanya, jadi kami ingin para siswa menggali ilmu jurnalistik di sini. Selain itu, dapat melihat langsung alur dan proses pencetakan koran di Lampung Post,” kata Dewi.

Puluhan siswa ini diterima langsung oleh Manajer Marketing dan Komunikasi Lampung Post Armalia, didampingi stafnya, Asyihin. Pengenalan sejarah dan perkembangan Lampung Post dipaparkan lewat video. Usai menonton video, Armalia menjelaskan secara singkat sejarah, struktur organisasi, serta proses pembuatan koran. Selanjutnya, dibuka sesi tanya jawab. Peserta sangat antuasias bertanya seputar sejarah Lampung Post dan tugas-tugas jurnalistiknya. Para peserta juga diajak berkeliling ke dapur redaksi Lampung Post, media daring lampost.co, dan studio Radio Sai 100 FM. (RIN/S2)

nurjannah@lampungpost.co.id

5/30/2016 8:13:12 AM


humaniora

sELASA, 31 Mei 2016

15

LAMPUNG POST

31% Anak Indonesia Berfisik Pendek Upaya perbaikan gizi di Indonesia membutuhkan peranan keluarga, sebagai unit terkecil dari masyarakat. DELIMA NAPITUPULU

R

n DOKUMENTASI LAMPUNG POST

BUNDA PAUD. Bunda PAUD Lampung Apriliani Yustin Ridho Ficardo (kedua dari kiri) bersama siswa TK Ekadyasa UPBU Radin Inten II Lampung, Lampung Selatan, di sela peresmian gedung TK tersebut, kemarin.

Bunda PAUD Lampung Resmikan TK Ekadyasa BUNDA PAUD Lampung Apriliani Yustin Ridho Ficardo meresmikan ge­ dung TK Ekadyasa UPBU Radin Inten II Lampung, kemarin. Peresmian ditandai dengan pengguntingan pita dan penekanan tombol oleh ibu Gubernur disaksikan bunda PAUD Lampung Selatan, bupati Lampung Selatan, Kepala Bandara Radin Inten II, Satimin, dan Ketua Dharma Wanita UPBU Bandara Radin Inten II Lam­ pung Suridaria Satimin. Dalam kesempatan itu, Yustin me­ngatakan kehadiran TK itu da­ pat meningkatkan kualitas dan APK siswa di wilayah Natar, Lampung Se­ latan. “Saya senang sekali TK diban­

gun dengan baik. Semoga masyarakat giat menyekolahkan anaknya hingga jenjang tertinggi,” ujar Yustin. Suridaria mengatakan saat ini TK yang beroperasi sejak Juni 2009 ini memiliki jumlah 113 siswa dengan 10 pendidik. “Berbagai prestasi telah diraih, termasuk mendapat juara ketiga lomba marching band se-Lampung,” katanya. Kedatangan Yustin dan rombongan disambut kalungan bunga dan pem­ berian sekapur sirih oleh siswa TK. Acara makin semarak dengan adanya persembahan tarian sigegh penguten oleh siswa. Usai peresmian, Satimin memberi

penjelasan mengenai pembangunan bandara yang akan selesai pada akhir Desember 2016. “Ditargetkan akhir tahun ini atau awal Januari, masyarakat Lampung sudah bisa me­ nikmati kenyamanan Bandara yang dibiayai oleh APBN,” katanya. Satimin juga menjelaskan desain dan konsep pembangunan bandara mengacu pada bandara di Balikpa­ pan. “Konsep pembangunan Bandara Radin Inten saya ambil dari Bandara Balikpapan, saat saya bertugas di sana. Hal ini juga sesuai dengan anjuran Menteri sekaligus untuk membenahi bandara di Lampung” ujar dia. (*1/S2)

Produk Kantong Plastik Harus Penuhi SNI P R O D U K p l a s t i k ya n g diproduksi di Indonesia seharusnya memenuhi standar nasional Indo­ nesia (SNI). Tujuannya, a g a r p ro d u k s i p l a s t i k ramah lingkungan demi pembangunan berkelan­ jutan. Kementerian Lingkung­ an Hidup dan Kehutanan (LHK) seharusnya men­ dorong ketentuan produk plastik berstandar SNI tersebut, agar terjadi interaksi positif antara produsen, regulator, dan konsumen. “Semuanya harus berpedoman kepada produksi plastik ramah lingkungan demi pem­ bangunan berkelanjutan,” kata Ketua Yayasan Peduli Bumi Indonesia, Ananda

Mustadjab Latif, di Jakarta, Sabtu (29/5). Meski demikian, ujar Ananda, bukan berarti kebijakan kantong plas­ tik berbayar yang telah digulirkan sejak beberapa bulan lalu itu keliru. Pro­ gram tersebut makin efek­ tif bila disertai kewajiban mengikuti ketentuan SNI tentang produk ramah lingkungan. Selain itu, persepsi pengurangan timbunan s a mp a h h a r u s m e m a ­ hami mata rantai produk plastik dari hulu hingga h i l i r. I b a r at nya , h u l u adalah sumber dan pros­ es bahan baku, sedang­ k a n h i l i r a d a l a h te m ­ pat pembuangan akhir (TPA). (ANT/S2)

ISET Kesehatan Dasar (Riskesdas) 2013 me­ nyebutkan satu dari tiga anak Indonesia berfisik pendek karena kekurangan gizi, sehingga berisiko men­ galami gangguan pertum­ buhan dan perkembangan. “Fakta anak di Indonesia memiliki masalah gizi yang cukup serius. Akibatnya, satu dari tiga atau 31% anak usia sekolah Indonesia ber­ fisik pendek,” kata Divisi Kedokteran Keluarga, De­ partemen Ilmu Kedokteran Komunitas FK UI (IKK FKUI), Dian Kusumadewi, di Sura­ baya, Minggu (29/5). Ia mengatakan 37% balita mengalami gang­ guan pertumbuhan dan perkembang­a n dan 6% di antaranya mengalami kekurangan gizi. Dian me­ nyebutkan dua masalah gizi pada anak, yaitu kekurang­ an dan kelebihan gizi pada semua kelompok umur. Jika permasalahan gizi tersebut dibiarkan, akan berdampak pada perkembangan otak, fisik, serta organ metabolik tidak optimal. “Jangka panjang yang timbul akibat permasalahan

TORTOR Sejumlah anak mengenakan kain ulos sambil menari tortor khas Sumatera Utara, pada acara pesta pembangunan di Gereja HKBP Agape Natar, Lampung Selatan, Minggu (29/5). Guna melestarikan budaya, hingga kini tortor kerap disuguhkan pada pesta adat maupun kerohanian. n LAMPUNG POST/DELIMA NAPITUPULU

Seni dan Budaya Pemantik Wisatawan KESENIAN dan budaya men­ jadi salah satu alat mempere­ rat persatuan dan ke­satuan bangsa dalam Negara Ke­ satuan Republik Indonesia (NKRI). Anggota DPR, Maru­ arar Sirait, mengatakan kegiatan seperti festival seni budaya itu sekaligus men­ jadi ajang menggali potensi kesenian dan budaya di daerah agar dikembangkan

secara baik. Kesenian dan budaya yang berkembang akan menjadi pemantik dan pe­ narik wisatawan. “Dengan demikian, ekonomi akan tumbuh di daerah. Pem­ bangunan pun akan merata dan rakyat bisa menjadi sejahtera,” ujar Maruarar di sela Festival Seni dan Bu­ daya di Taman KB, Kawasan

Simpanglima, Semarang, Minggu (29/5). Wali Kota Semarang Hen­ drar Prihadi mengatakan acara itu diharapkan dapat mengenalkan budaya nusan­ tara kepada generasi muda. Pihaknya ingin melibatkan segmen anak muda agar ber­ gerak bersama melestarikan seni, salah satunya thek-thek khas Ramadan. (ANT/S2)

gizi tersebut bisa meng­ alami obesitas, hipertensi, diabetes, kanker, atau stroke yang meningkatkan risiko kematian,” ujar dia. Dian mengatakan upaya perbaikan gizi di Indonesia membutuhkan peranan ke­ luarga, sebagai unit terkecil dari masyarakat. Pola ma­ kan yang baik berpedoman pada gizi seimbang dengan mengonsumsi beraneka ragam kebutuhan tubuh. “Perhatikan hal pen­ting dalam pemenuhan gizi seimbang dengan memper­ hatikan selalu konsumsi, yaitu gula sebagai bagian karbohidrat, serta kalsium untuk membantu memper­ tahankan kepadatan tulang dan gigi,” ujar dia. Selain itu, juga harus memperhatikan konsum­ si serat untuk membantu membangun dan memper­ baiki saluran cerna dan protein untuk memba­ngun dan memperbaiki jaringan tubuh. “Kemudian, per­ hatikan makanan yang mengandung zat besi agar komponen hemoglobin (hb) untuk membawa oksigen ke seluruh tubuh, vitamin dan mineral, rasa, serta bentuk dan warna.”

Rugikan Anak Kekurangan gizi yang te r j a d i s e j a k u s i a d i n i menyebabkan berbagai masalah kesehatan, salah satunya postur tubuh anak pendek atau stunting. “Stunting terjadi saat anak mengalami kekurangan gizi kronis. Apalagi kalau terjadi sejak anak usia dini, bisa memengaruhi otak, liver, dan jantungnya,” ujar penulis Global Nutrition Report (GNR) 2015, Endang L Achadi. Lebih lanjut, En­ dang mengungkapkan kekurangan gizi juga b i s a m e m b u at ke m a m ­ puan kognitif anak juga berkurang. “Ini ber­ hubungan dengan kecer­ dasannya nanti, sehingga bisa membuatnya tidak kompetitif,” kata dia. Hal senada disampai­ k a n D i r e k t u r Je n d e r a l Gizi dan Kesehatan Ibu dan Anak, Kementerian Kesehatan, Anung Sugi­ hantono. Menurut dia, di samping masalah kecer­ dasan, kekurangan gizi sejak anak usia dini juga bisa memicu munculnya penyakit tidak menular, seperti diabetes tipe dua, p e n ya k i t j a n t u n g , d a n stroke. (ANT/S1) delima@lampungpost.co.id

Prevalensi Kebutaan akibat Katarak Capai 4% KATARAK kini menjadi pe­ nyakit mata nomor satu pe­ nyebab kebutaan di dunia. Prevalensi kebutaan aki­ bat katarak di Indonesia berkisar 2%—4%. Dokter mata Jakarta Eye Center Jakarta, Zeiras Eka Djamal, menjelaskan pada penderita katarak, terjadi kekeruhan pada lensa mata yang terletak di be­ lakang anak mata atau pupil. “Saat lahir, lensa mata berwarna jernih. Seiring bertambahnya usia, akan makin keruh,” kata dia di Jakarta, barubaru ini. Menurut Zeiras, pe ­ nyebab utama katarak adalah penyakit dege ­ neratif yang diderita oleh lanjut usia, terutama di

atas 50 tahun. Meski de­ mikian, pada dasarnya katarak bisa menyerang semua usia. Pada bayi, katarak bi­ asanya disebabkan oleh kelainan bawaan atau in­ feksi saat kehamilan sang ibu. “Sementara bila me­ nyerang pada usia yang relatif muda, penyebabnya bisa berasal dari genetik atau mengalami trauma dalam bentuk benturan,” kata dia. Menurut Zeiras, pe ­ makaian obat steroid se­ cara berlebih atau jangka waktu panjang juga bisa menyebabkan katarak. Adanya inflamasi pada mata pun perlu diwas­ padai karena bisa memicu terjadinya katarak. (MI/S2)

Darmajaya Seleksi Calon Mentor Minat Bakat GUNA menggali potensi mahasiswa, IBI Darmajaya melakukan seleksi calon mentor minat bakat di kampus setempat, kemarin (30/5). Sebanyak 24 peserta mengikuti proses penyelek­ sian, yang meliputi tahapan seleksi berkas, wawancara, dan microteaching untuk dipilih 10 mentor minat bakat. Pengelola minat bakat Darmajaya tahun akademik 2016—2017, Anas Arifin, mengatakan para peserta dinilai oleh tim dari biro kemahasiswaan dan dosen. Kriteria penilaian, meliputi penampilan, kemampuan mengajar, berkomunikasi, wawasan, dan kepribadi­ an. Dia mengungkapkan men­ tor minat bakat terpilih akan memberikan bimbing­ an, pembinaan, serta ber­ tanggung jawab atas proses perkuliahan program mi­ nat bakat bagi mahasiswa baru selama satu semester. “Pemilihan mentor dari kalangan mahasiswa dimak­

15 HUMANIORA.indd 1

n DOKUMENTASI LAMPUNG POST

SELEKSI MENTOR. IBI Darmajaya melakukan seleksi calon mentor minat bakat di kampus setempat, kemarin (30/5). sudkan agar proses belajar diikuti seluruh mahasiswa sasi yang sesuai dengan tidak kaku. Biasanya maha­ baru. Hal ini bertujuan hobi dan minat mereka. siswa baru akan lebih rileks menuntun mahasiswa me­ Ja n g a n s a mp a i m e r e k a dan mudah menyampaikan ngenali diri sendiri, baik po­ asal pilih hingga akhirnya sesuatu pada kakak tingkat tensi, minat, maupun bakat potensi mahasiswa tidak dibandingkan dosen,” kata untuk kemudian disalurkan berkembang maksimal,” mahasiswa semester VI ju­ melalui organisasi kemaha­ kata dia. rusan Sistem Informasi itu. siswaan. Sementara itu, Kepala Para mentor akan meng­ Hal itu penting karena Biro Kemahasiswaan dan gali dan mengarahkan mi­ banyak mahasiswa baru Pemasaran Darmajaya, Dedi nat bakat mahasiswa agar yang bingung menentukan Putra, mengatakan target mereka mampu berprestasi organisasi yang hendak mentoring minat bakat ada­ sesuai dengan keahlian. dipilih. “Melalui mentor- lah mencetak mahasiswa Anas melanjutkan minat ing inilah kami berupaya yang berkualitas di bidang bakat menjadi salah satu mengarahkan mahasiswa akademik dan nonakade­ mata kuliah yang wajib u nt u k m e m i l i h o rg a n i ­ mik. (*1/S2)

5/30/2016 7:49:50 AM


hiburan

Selasa, 31 Mei 2016

16

LAMPUNG POST

Zee Zee Shahab Bisnis Kuliner Zee Zee ingin menawarkan sajian steik yang berkualitas, tidak mahal. RUDIYANSYAH

T

ERJUN ke dunia bisnis bersama suami, Zee Zee Shahab mengaku menghadapi banyak kendala. “Tidak mudah memulai bisnis, apalagi new comer, benar-benar harus mencemplungkan diri, harus total, turun tangan langsung,” kata dia di Jakarta, barubaru ini. Istri pembawa acara berita, Prabu Revolusi, tersebut mengatakan tidak jarang bertengkar dengan suami karena bisnis barunya itu. “Sekarang sama suami sering

berantem gara-gara bisnis, menu, dan report. Menjadi warna baru dalam rumah tangga kami,” ujar Zee Zee. Membuka bisnis kedai steik bernama Prabu Steak and Coffee, harga daging menjadi kendala tersendiri bagi Zee Zee. Pasalnya, rumah makan yang buka mulai pukul 13.00 hingga 02.00 itu menawarkan sajian steik dengan harga yang ramah kantong. “Kemarin harga daging sapi mahal sempat bingung juga karena market kami teman-teman dengan selera makan tinggi, tetapi dengan harga yang terjangkau,” kata Zee Zee. Berlatar belakang sebagai penikmat steik, Zee Zee ingin menawarkan sajian steik

yang berkualitas, tidak mahal dan berbeda dari kedai keba­ nyakan. “Awalnya, saya dan suami suka steik. Steik identik dengan hidangan yang mahal, paling sebulan sekali makan steik, terus bagaimana caranya orang bisa makan setiap minggu,” kata dia. “Harga 200 gr sirloin Rp60 ribu dan 300 gr sirloin Rp 80 ribu, kami menawarkan menu berbeda dari biasa­ nya, steik dengan saus lokal, sirloin mix sambal matah misalnya.” Meski menghadapi cukup banyak kendala, Zee Zee me­ ngaku menikmati kesibukannya bersama suami sebagai enterpreneur. “Seru, unpredictable,” ujar dia. (ANT/S2) rudiyansyah@lampungpost.co.id

Zaskia Terinspirasi Gunung Sadahurip AKTRIS sekaligus perancang busana, Zaskia Sungkar, memamerkan koleksi busana Ramadan terbarunya dengan tema Sadahurip, yang terinspirasi dari Gunung Sadahurip yang berada di Pacitan, Jawa Timur. “Dalam merancang busana aku memang fokus pada kebudayaan Indonesia. Kali ini terinspirasi dari Gunung Sadahurip di Pacitan,” kata Zaskia, dalam ajang Fashion Muslim Wardah, di Jakarta, Minggu (29/5). Menampilkan 10 koleksi, istri aktor Irwansyah itu mengusung bentuk piramida yang dia terapkan tidak hanya pada kain, tetapi juga aksesori. “Banyak yang enggak tahu kalau gosipnya di dalam gunung Sadahurip ada piramida, jadi motif itu aku terapkan di kain dan aksesori juga berbentuk piramid,” ujar Zaskia. Melalui karyanya, kakak dari Shireen Sungkar tersebut mengaku ingin melestarikan cerita rakyat dan kebudayaan Indonesia. “Aku terus mengembangkan cerita di Indonesia dengan cara modern, sehingga anak-anak muda mau pakai.” Dalam koleksi Sadahurip tersebut Zaskia mengusung warna-warna solid, seperti hitam, putih, abu-abu, dan krem. Dia juga menggunakan warna lavendel untuk membawa nuansa segar kala Ramadhan yang diaplikasikan dalam bentuk kebaya berbahan linen dan katun. (ANT/S2)

n int

Warcraft: The Beginning, Pertarungan Melawan Orc

n int

2 1

Rupiah Bergerak Melemah di Awal Pekan

PERGERAKAN nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat pada perdagangan pagi di awal pekan ini terpantau mengalami fluktuatif, dengan kecendrungan melemah dan minim untuk bergerak stabil menguat. Bahkan, nilai tukar rupiah harus rela bergeser ke level Rp13.600 per dolar AS. Senin 30 Mei, nilai tukar rupiah diperdagangkan di posisi Rp13.640 per dolar AS. (EKONOMI)

16 HIBURAN.indd 1

TAHUN ini, ada dua film adaptasi game yang menjadi film blockbuster yaitu, Warcraft dan Assassin’s Creed. Keduanya memiliki genre yang tidak jauh berbeda, yakni film aksi dengan pertarungan yang epik. Namun, kedua film ini memiliki konsep cerita yang jauh berbeda. Jika Assassin’s Creed bercerita mengenai orang yang dikirim ke masa lalu, Warcraft bercerita mengenai diserangnya dunia manusia oleh para Orc. Film Warcraft bercerita bagaimana Orc ingin menguasai dunia manusia setelah dunianya mengalami kehancuran dan tidak ada lagi tanda-tanda kehidupan. Para Orc dipimpin seorang penyihir bernama Gul’dan (Daniel Wu) yang terlihat menangkap beberapa Troll (monster kelas rendah) dan menggunakan energi kehidup­ an Troll untuk membuat sebuah warp portal (gerbang teleportasi). Ternyata, energi para Troll tidak mampu membuka lama warp portal sehingga tidak banyak Orc yang berhasil pindah ke dunia manusia. Di dunia manusia, Dul’can kemudian menculik banyak penduduk untuk tujuan sama, menggunakan energi kehidupan para manusia untuk membuka warp portal agar para Orc yang lain bisa tiba di dunia manusia. Banyak desa yang

Kelompok Bersenjata Bunuh 11 Warga Sipil di Venezuela

SEBUAH kelompok bersenjata menembak mati sebelas orang, termasuk seorang warga Kolombia dan tiga anak di bawah umur, di Ve­ nezuela. Penembakan ini adalah satu dari ban­ yak kejadian di negara dengan tingkat kejahatan tertinggi di dunia. Menurut keterangan kantor Jaksa Agung Ve­ nezuela, sebelas korban berada di rumah me­ reka masing-masing pada Sabtu pagi. Tiba-tiba beberapa pria bersenjata datang dan memaksa mereka berkumpul di lapangan, untuk kemudian ditembak mati. (INTERNASIONAL)

3

tiba-tiba kehilangan penduduk. Hal ini membuat kebingungan di Azeroth (sebutan untuk dunia manusia) dan terutama juga di Kerajaan Stormwind yang dipimpin oleh Raja Llane (Dominic

n int

Cooper). Pihak Kerajaan Stormwind mulai menyelidiki keadaan ini. Penyelidikan ini dipimpin oleh seorang ksatria bernama Anduin Lothar (Travis Fimmel). (MTVN/S2)

Samsung Percepat Distribusi Update Keamanan di Galaxy S7 Edge

SAMSUNG Galaxy S7 Edge telah menerima update keamanan yang di­ jadwalkan dirilis pada Juni mendatang. Perangkat S7 Edge yang telah menerima update ini merupakan unit kerja sama Samsung dengan operator seluler asal Spa­ nyol, Orange. Penerimaan update keamanan bulanan oleh perangkat Samsung yang lebih cepat dibandingkan jadwal perilisannya, bukan pertama kali terjadi. (TEKNOLOGI)

5/30/2016 7:47:52 AM


SEPAK BOLA

selasa, 31 mei 2016

Loew Masih Punya PR Besar Lini pertahan menjadi pekerjaan rumah yang harus segera dibenahi Joachim Loew, mengingat Piala Eropa tinggal hitungan hari.

n AP/RENE ROSSIGNAUD

BENTURAN. Pemain Timnas Italia, Giorgio Chiellini (kanan), terbang usai mendapat ganjalan pemain Skotlandia, Matt Phillips, pada laga uji coba jelang Piala Eropa 2016 di Ta’ Qali Stadium, Attard, Malta, Minggu (29/5) waktu setempat. Italia memenangkan laga berkat gol tunggal Graziano Pelle. “Saya senang dengan penampil­an sisi penyerang kami. Kami punya serangan dan perpindah­an posisi yang cukup baik. Namun, sejujurnya kami bermasalah di sisi pertahanan, itulah mengapa kami terlalu banyak memberi ruang kepada lawan,” ujar Loew usai laga.

Siapkan Bellerin Di sisi lain, arsitek Timnas Spanyol, Vicente del Bosque, kini menyiapkan nama bek sayap Arsenal, Hector Bellerin, untuk menggantikan Dani Carvajal di Piala Eropa 2016. Carvajal sebelumnya mengalami cedera otot dan harus ditarik keluar saat membela timnya Real Madrid di final Liga Champions Eropa, Minggu (29/5) dini hari lalu. Namun, sampai kini belum ada kejelasan informasi

mengenai kondisi terkini bek 24 tahun tersebut. “Itu berdasarkan hasil pemeriksaan tentang kondisi fisik Carvajal. Bellerin akan bersama tim hingga

Meski mereka mendapatkan kartu merah, kami kehilangan kontrol setelah jeda. kami tahu situasi cedera Carvajal,” ujar pelatih berusia 65 tahun itu. Bellerin menjalani debutnya di level timnas saat Spanyol menggunduli Bosnia-Herzegovina 3-1 di laga persahabatan, kemarin.

Bosque juga menyoroti buruknya permainan di babak kedua dalam laga di Stadion AFG Arena Swiss itu. Spanyol hanya menambah satu gol, padahal Bosnia bermain dengan 10 orang setelah Emir Spahic dikeluar­k an sejak masa perpanjangan di babak pertama. “Meski mereka mendapatkan kartu merah, kami kehilangan kontrol setelah jeda. Kami tidak dapat memanfaatkan kesempatan itu,” katanya. Gol kemenangan Spanyol dice­ tak Nolito (11’ dan 18’) dan ditutup Pedro Rodriguez pada masa perpanjangan waktu babak kedua. Sementara gol balasan Bosnia dicetak Spahic pada menit ke-29. (MI/O2) lulu@lampungpost.co.id

Timnas Portugal Tetap Tajam tanpa Ronaldo dominasi pertandingan. Sebab, tim besutan Fernando Santos itu tercatat 60 persen menguasai bola. Portugal juga tampil lebih agresif pada laga di Stadion Do Dragao, Porto, itu. Statistik mencatat Portugal menciptakan enam tembakan mengarah ke gawang dari 10 peluang. Sedangkan Norwegia hanya dua tembakan mengarah ke gawang dari delapan peluang. Dominasi Portugal membuahkan gol cepat. Pada menit ke-13, gelan-

dang Ricardo Quaresma, membuka keunggulan timnya. Berawal dari penetrasi di sisi kiri, Quaresma langsung melepaskan tendangan melengkung yang tak mampu dijangkau kiper Norwegia, Rune Jarstain. Memasuki babak kedua, Santos melakukan beberapa pergantian pemain. Ia memasukkan tiga pemain, seperti Adrien Silva, Danilo Pereira, dan Rafa Silva. Ketiganya masuk menggantikan Quares-

Martial Absen Bela Prancis di Uji Coba

Anthony Martial n AFP/FRANCK FIFE

Hasil laga persahabatan, Minggu—Senin (29—30/5) dini hari WIB. 3 Kolombia vs Haiti 1 0 Panama vs Brasil 2 1 Meksiko vs Paraguay 0 1 Argentina vs Honduras 0 1 Cile vs Jamaika 2 2 Inggris vs Australia 1 1 Rep Irlandia vs Belanda 1 3 Uruguay vs Trinidad and Tobago 1

Selangkah Lagi Gaet Kiper Baru

S

PORTUGAL tidak menemukan kesu­ litan berarti saat menjamu Norwegia pada laga persahabatan Senin (30/5) dini hari WIB. Tim yang berjuluk Seleccao das Quinas menang dengan skor telak 3-0. Portugal sebetulnya tampil tanpa kekuatan penuh kare­na Cristiano Ronaldo absen. Pemain berjuluk CR7 baru saja membela Real Madrid yang meraih trofi Liga Cham­pions, Minggu (29/5). Namun, Portugal mampu men-

17

selintas

4 AS vs Bolivia 0 3 Peru vs El Salvador 1 1 Jerman vs Slowakia 3 3 Spanyol vs Bosnia 1 3 Rumania vs Ukraina 4 1 Turki vs Montenegro 0 1 Italia vs Skotlandia 0 3 Portugal vs Norwegia 0

MUHARRAM CANDRA LUGINA TATUS juara Piala Dunia 2014 membuat Jerman memiliki ekspektasi tinggi menjadi unggulan dalam Piala Eropa 2016. Namun, masa persiapan Der Panzer— julukan Timnas Jerman—malah tertatih saat pergelaran akbar Benua Biru tersebut tinggal menyisakan hitungan hari lagi. Mario Gotze dan kolega secara mengejutkan dipaksa menyerah oleh tamunya Slowakia 1-3 dalam laga di Stadion WWK Arena Augsburg, Senin (30/5) dini hari WIB. Sempat unggul dari titik putih melalui Mario Gomez di menit ke13, Slowakia yang merupakan klub debutan di Piala Eropa mendatang memberi petaka dengan mence­tak tiga gol balasan. Dua di antaranya dicetak jelang turun minum oleh Marek Hamsik (41’) dan sundulan Michail Duris (44’). Sementara gol penutup Slowakia berkat blunder kiper Marc Andre ter Stegen yang gagal menghentikan sepakan Juraj Kucka pada menit ke-52. Hasil minor ini menjadi yang keempat Jerman dalam enam laga terakhir, sekaligus menjadi pekerjaan rumah besar bagi pelatih Joachim Loew jelang Piala Eropa di Prancis ini. Salah satu yang menjadi perhatian adalah buruknya koordinasi lini belakang. Jerman tercatat gagal menjaga clean sheet dalam delapan laga terakhirnya.

LAMPUNG POST

KABAR buruk didapat Timnas Prancis terkait kondisi Anthony Martial jelang menghadapi Kamerun pada laga persahabatan yang digelar pada Selasa (31/5) dini hari WIB. Striker milik Manchester United itu mengalami cedera paha dan harus absen pada laga tersebut. Cedera itu didapat Martial ketika dia melakoni sesi latihan jelang pertan­dingan. Hal itu dikonfirmasi langsung pelatih Timnas Prancis Didier Deschamps. “Martial mengalami cedera di pahanya. Dia sudah menyelesaikan akhir musim. Saya tidak akan mengambil risiko untuk membawanya. Kemungkinan, dia tidak akan berpartisipasi dalam pertandingan,” ujar Deschamps. Deschamps optimistis Martial bisa cepat pulih sehingga bisa tampil pada laga perdana Piala Eropa 2016. Sebab, menurutnya, mantan striker AS Monaco itu mengalami cedera itu hanya karena kelelahan saja. “Tidak ada keraguan mengenai partisipasi Martial di Piala Eropa. Masalah pahanya itu hanya kelelahan otot saja,” ujar Deschamps. Sete­lah menghadapi Kame­run, Pran­ cis dijadwalkan akan menggelar satu laga persahabatan lagi melawan Skotlandia sebelum tampil pada Piala Eropa 2016. Laga tersebut digelar di Stadion Saint-Symphorien, Minggu (5/6). Selanjutnya, Prancis akan meng­ hadapi Rumania pada laga perdana Grup A Piala Eropa pada 11 Juni mendatang. (MTVN/O1)

ma, Ricardo Carvalho, dan Joao Moutinho. Keputusan ini tampaknya cukup mendongkrak penampil­an Portugal. Alhasil, mereka menambah keunggulan pada menit ke-65 lewat gol tendangan bebas Raphael Guerreiro. Selang lima menit, Portugal kembali mencetak gol. Kali ini, gol diciptakan Eder yang menyambar umpan tarik dari Joao Mario dari sisi kanan. (MTVN/O1)

LEICESTER City selangkah lagi mendapatkan jasa mantan kiper Manchester United, Ron-Robert Zieler. Kabarnya, kiper yang memperkuat Hannover 96 ini akan menjadi pembelian pertama The Foxes. Kabar transfer ini disampaikan situs resmi Hannover. “Ron-Robert Zieler telah melaksanakan opsi haknya yang tercantum dalam kontrak dan Hannover 96 telah diberi tahu dia akan melakukan perjalanan ke juara Inggris, Lei­ cester City untuk melakukan pembicaraan kontrak. Selain itu, kiper berusia 27 tahun akan menyelesaikan tes medis di Inggris,” ujar pernyataan klub. Zieler merupakan pemain binaan MU. Kemudian, ia promosi ke skuat utama di bawah asuhan Sir Alex Ferguson pada 2008. Tapi lantaran tak pernah dipilih Ferguson bermain sebagai pemain inti, Zieler memutuskan hengkang dari Old Trafford pada 2010. Kiper kelahiran Cologne ini memilih Hannover 96 sebagai pelabuhan baru. Sejak 2010, ia tampil 185 kali. Apes bagi Zieler, Hannover terdegradasi ke Bundesliga 2. Faktor itu yang me­ nguatkan Zieler untuk hengkang dari Hannover. (MTVN/O1)

Santai soal Lewandowski REAL Madrid sudah bergegas untuk merekrut pemain jelang bursa transfer pemain 2016. Los Blancos dikabarkan mengincar striker Bayern Muenchen Robert Lewandowski. Kabar itu tampaknya cukup mengganggu masa depan para striker di Madrid, termasuk Karim Benzema. Berembus kabar manajemen Los Blancos siap melepas striker asal Prancis itu jika mendapatkan Lewandowski pada bursa transfer nanti. n AFP/PEDRO ARMESTRE Namun, Benzema tak mempermasalahkan kabar itu. Mantan striker Olympique Lyonnais itu bahkan menegaskan akan tetap setia kepada Madrid. “Saya senang bisa berada di sini. Saya berharap bisa bertahan di sini selama bertahun-tahun,” ujar Benzema, usai membawa Madrid meraih gelar Liga Champions musim 2015—2016, Minggu (29/5). Benzema dikabarkan sedang diincar sejumlah klub Eropa seperti Manchester United dan AC Milan. (MTVN/O1)

Rekor Shevchenko Pecah SETELAH bertahan 20 tahun, rekor Andriy Shevchenko sebagai pencetak gol termuda di Timnas Ukraina akhirnya pecah, Minggu (29/5). Gol yang diciptakan pada Mei 1996 dilewati pesepak bola muda bernama Oleksandr Zinchenko. Shevchenko mencetak gol pada usia 19 tahun, 214 hari saat Timnas Ukraina menghadapi Turki. Namun, rekor itu dipecahkan Zinchenko yang mencetak satu dari empat gol kemenang­ an 4-3 Ukraina atas tuan rumah Rumania saat berusia 19 tahun dan 165 hari atau lebih muda 49 hari dari Shevchenko. Rekor itu seolah menjadi pelipur lara bagi Zinchenko yang terus digerogoti cedera dalam beberapa bulan ter­ akhir. Namun, pelatih Ukraina, Mikhail Fomenko, memberi kepercayaan Zinchenko ikut serta dalam sejumlah laga uji coba timnas sebelum Piala Eropa 2016. Kepercayaan Fomenko dibayar tuntas Zinchenko. (MTVN/O1)


OLAHRAGA

selasa, 31 mei 2016

LAMPUNG POST

18

Tunggal Indonesia Gugur di Kualifikasi Bayu menaklukkan Evert dengan skor ketat 2118, 15-21, dan 21-14. RICKY MARLY

T

UNGGAL putra Indonesia, Firman Abdul Kholik, menyesali kegagalannya melaju jauh di turnamen BCA Indonesia Open Super Series Premier (BIOSSP) 2016. Ia kandas pada fase kualifikasi usai dibekuk wakil Singapura, Zi Liang Derek Wong, Senin (30/5). Firman ditaklukkan Wong dengan skor straight game, 17-21 dan 24-26. Dominasi Wong atas Firman sudah terlihat sejak game pertama. Saat itu Firman se­ ring kerepotan mengembalikan pukulan-pukulan Wong. Alhasil, ia sering melakukan kesalahan. Penampilan Firman baru memanas ketika memasuki penghujung game kedua. Pukulan-pukulannya mulai terlihat tajam sehingga mampu mereduksi selisih menjadi 16-20. Namun, sebuah pengembalian yang terlalu memanjang dari Firman membuat Wong menutup game kedua de­ ngan skor 26-24. “Saya memang masih banyak kekurangan se­ hingga banyak kecolongan ketika memainkan bolabola depan dan atas. Selain itu, stamina saya juga harus ditingkatkan lagi,” kata Firman seusai laga.

Firman merupakan salah satu pemain binaan Pelatnas. Tapi, prestasinya kalah bersiang dengan tiga rekannya, Jonatan Cristie, Ihsan Maulana Mustofa, dan Anthony Sinisuka Gin­ ting dalam beberapa tahun terakhir.

Mungkin saya terlalu jemawa karena sempat mendapat ekspektasi yang sangat tinggi dua tahun lalu. “Mungkin saya terlalu jemawa karena sempat mendapat ekspektasi yang sangat tinggi dua tahun lalu. Anggap saja kekalah­ an kali ini merupakan latihan mental menuju permainan terbaik. Saya sudah nyaman dengan pelatih saat ini. Sekarang saya perlu berlatih lebih keras,” katanya.

Motivasi Sementara itu, penampil­ an apik ditampilkan pebulu tangkis tunggal putra, Muhammad Bayu Pangisthu, ketika melakoni fase kualifikasi di turnamen ini. Tren positif terjadi karena Bayu

termotivasi mengalahkan para pemain pelatnas, misal­ nya Jonatan Christie, Anthony Sinisuka Ginting, dan Ihsan Maulana Mustofa. Berbeda dengna tiga rekan senegaranya yang masuk Pelatnas, Bayu merupakan salah satu anak didik klub PB Djarum. Belakang­ an, Bayu memang sedikit terpinggirkan karena kalah berprestasi dengan ketiga rekannya tersebut. Menanggapi kompetisi antarrekan senegara itu, Bayu optimistis bisa men­ dapat kesempatan menjadi yang terbaik bagi Indonesia. Hal itu dibuktikannya ketika menaklukkan salah satu wakil Indonesia, Evert Sukamta, pada fase kualifikasi pertama BIOSSP. Bayu menaklukkan Evert dengan skor ketat 21-18, 15-21, dan 21-14. Jalannya pertandingan berlangsung sengit karena kedua pemain sempat menampilkan kemampuan terbaik. Bayu gagal menang dengan skor straight game karena sempat mengendurkan per­lawanan pada game kedua. “Di game pertama, saya mencoba untuk mempercepat tempo permainan, saat sudah dapat ritmenya, saya justru kendur di game kedua. Pada game kedua, saya mencoba untuk menikmati permainan,” kata Bayu se­ usai laga. (MTVN/O1) rickymarly@lampungpost.co.id

n ANTARA/WAHYU PUTRO A

KALAH. Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Firman Abdul Kholik, mengembalikan kok ke pebulu tangkis Singapura, Zi Liang Derek Wong, pada kualifikasi BCA Indonesia Open Super Series Premier (BIOSSP) 2016 di Istora Senayan Jakarta, Senin (30/5). Firman kalah dari Wong dengan skor 17-21 dan 24-26.

KONI Lamsel akan Musyawarah Lebih Dahulu KOMITE Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Lampung Selatan segera mengambil langkah cepat untuk me­ nindaklanjuti penolakan Bupati Lamsel Zainudin Hasan yang mendapat dukung­ an sebagai ketua umum. Dukungan sebagai ketua umum KONI Lamsel ini berdasarkan musyawarah olahraga kabupaten luar biasa (musorkablub) 2016 beberapa waktu lalu. “Dalam waktu dekat, jajaran formatur musorkablub KONI bersama pengurus kabupaten (pengkab) olahraga akan menggelar musyawarah

dengan orang nomor satu di kabupaten ini,” kata Anggota Formatur Musorkablub KONI Lampung Selatan 2016 Zakaria, ketika dihubungi via ponselnya, Senin (30/5). Menurut dia, pihaknya sa­ ngat menghargai keputusan bupati yang menolak untuk menjabat sebagai ketua umum KONI Lamsel meski telah mendapat dukungan penuh dari pengkab olahraga. “Kita hargai keputusan Pak Bupati. Kita sedang atur jadwal yang tepat untuk musyawarah dengan beliau. Karena memang aktivitas beliau cukup padat,” ujar Zakaria.

Lebih lanjut, dia menjelaskan pihaknya mengaku siap atas masukan dan pendapat yang akan dikemukakan bupati dalam musyawarah tersebut sehingga organisasi olahraga tertinggi ini bisa kembali menjadi organisasi yang sehat. “Secepatnya kita akan musyawarahkan hal ini. Karena, kalau dibiarkan berlarut apa bedanya dengan kepengurusan yang lalu. Apalagi, banyak event olahraga yang sebentar lagi bakal digelar. Kalau kita biarkan seperti ini, akan menghambat berbagai ke­

giatan,” kata dia. Di lain pihak, Ketua Formatur Musorkablub KONI Lampung Selatan Ariswandi, yang juga ketua umum FORKI Lamsel, membenarkan hal ter­ sebut. Bahkan, pihaknya sudah melakukan pemberitahuan kepada para ketua pengkab olahraga di kabupaten ini. “Begitu ada instruksi kumpul musyawarah, kami akan beri tahu kembali para pengkab olahraga. Tidak perlu dijadwalkan secara resmi. Pada intinya, musyawarah akan diikuti semua pengkab atau perwakilannya,” ujar Ariswandi. (TOR/O2)

Rio Akui Balapan di GP Monaco Sulit

Murray Melenggang ke Perempat Final

RIO Haryanto untuk keempat kalinya mampu menyelesaikan lomba Formula 1. Terbaru, Rio mengakhiri lomba dengan menduduki posisi ke-15 di GP Monaco, Minggu (29/5). Sejauh ini, GP Monaco menjadi catatan terbaik Rio. Sebelumnya, ia hanya bisa finis di luar 15 besar. “Balapan yang sulit. Bagian pertama cukup sulit untuk semua pembalap karena kondisi trek basah. Namun, saya bisa mengimbangi pembalap lain saat balapan berlangsung,” ujar Rio. “Situasi kembali sibuk dan saya berjuang untuk menjaga suhu ban jelang balapan usai. Jadi saya kehilangan banyak waktu lap.” Performa apik di GP Monaco mempertebal rasa percaya diri Rio untuk membalap di Kanada dua pekan mendatang. “Meskipun sudah

ANDY Murray terus meraih hasil positif pada Prancis Terbuka 2016. Terbaru, petenis asal Britania Raya tersebut sukses melenggang ke babak perempat final usai mengalahkan John Isner pada babak 16 besar, Minggu (29/5). Murray tidak mudah meraih kemenangan ter­ sebut. Buktinya, dia harus melewati pertarungan tiga set guna meraih kemenang­ an 6-7, 6-4, dan 6-3. Menilik statistik, Isner sebetulnya tampil apik pada laga tersebut. Isner tercatat mampu melepaskan 18 aces dan mencatatkan 45 winner sepanjang pertandingan. Sementara itu, Murray hanya mampu mencatatkan 9 ace dan 32 winner. Meskipun demikian, Murray mampu tampil lebih tenang pada laga

menjalani balapan yang berat, ini adalah balapan yang istimewa di Grand Prix Monaco pertama saya. Sekarang kami menatap ke Kanada. Kami harus menyesuaikan kemampuan mobil dengan trek di sana,” kata Rio. Rio Haryanto untuk keempat kalinya berhasil menyelesaikan lomba. Rio mampu finis di posisi ke15 yang merupakan posisi buncit, lantaran ada tujuh pembalap yang gagal finis di sirkuit ini. Termasuk Kimi Raikkonen dari Ferrari karena sayap depannya copot pada lap 12. Sementara itu, Lewis Hamilton sukses menjuarai seri keenam Grand Prix Monaco kali ini. Start dari posisi tiga, Hamilton mengalahkan pembalap Red Bull, Daniel Ricciardo, dengan catatan waktu 1 jam 59.133 detik. (MTVN/O2)

tersebut. Dia hanya mencatatkan 23 unforced errors. Sebaliknya, Isner tercatat melakukan 57 unforced error. Selanjutnya, Murray akan menghadapi Richard Gasquet pada babak perempat final. Gasquet juga berhasil lolos setelah menyingkirkan Kei Nishikori pada babak 16 besar. Pada laga tersebut, keduanya mampu menunjukkan permainan sengit. Namun, Nishikori akhirnya harus menyerah setelah kalah dalam pertarungan empat set 4-6, 2-6, 6-4, dan 2-6. Sementara itu, juara bertahan Prancis Terbuka, Stanislas Wawrinka belum terbendung. Petenis asal Swiss itu melenggang ke perempat final usai menyingkirkan Viktor Troicki, 7-6, 6-7, 6-3, dan 6-2. (MTVN/O2)

Kapinis DJDC Sabet Dua Gelar Juara Umum TIM asal Jawa Barat, Ka­pinis DJDC, merebut dua gelar juara umum dalam kejuaraan ­arung jeram tingkat nasio­ nal (R4) yang digelar Brigif-3 Marinir bekerja sama de­ ngan Pengprov FAJI Lampung di Sungai Way Sekampung, Airnaningan, Tanggamus, yang berakhir Minggu (29/5). Kedua gelar direbut dari ka­ tegori open putri dan kategori umur 23 tahun. Posisi Kapinis DJDC di ka­ tegori open putri diikuti Lahat Rafting dan Himapala Unesa II Jatim. Di kategori umur 23 tahun peringkat kedua ditempati Pengprov FAJI Lampung dan Lahat Rafting. Kejuaraan yang berlangsung 25—29 Mei itu ditutup Ketua Umum Pengprov FAJI Lampung Kolonel (Mar) Werijon yang diwakili ketua

pelaksana Letkol (Mar) Profs Dhegratmen SA. Dalam sambutannya, Werijon mengatakan Brigif-3 Marinir dan Pengprov FAJI Lampung sebagai penyelenggara meng­ ucapkan banyak terima kasih kepada seluruh peserta lomba yang sudah datang dari ber­ bagai provinsi di Indonesia. “Kami berterima kasih kepada semua peserta yang datang dari berbagai provinsi. Meski harus menempuh perjalanan jauh, mereka antusias meng­ ikuti kejuaraan ini,” ujarnya dalan rilis yang diterima Lampung Post, Senin (30/5). Selain itu, panitia juga m e n g u c a p k a n b a ­n y a k terima kasih kepada masyarakat Talangdamar yang antusias memberikan semangat kepada para peserta lomba. (LUG/O2)

Hasil Lomba Kategori Slalom Rice Kelas youth men 1. Kapinis Lodaya Jabar 2. FAJI Jambi 3. Garis Milang FAJI Lahat Sumut Kelas open men 1. Arus liar DKI 2. Kapinis Dimantina Jabar 3. Incridible Songa Jatim Kelas junior men 1. Bravo Consina Rafting Jabar 2. Mapak Alam Unpad Jabar 3. FAJI Binjai Sumut Kelas open putri 1. Lahat Rafting Sumsel 2. Humapala Uneaa Jatim 3. Kapinis DJDC Jabar Kelas TNI/Polri 1. Brimob Polda Banten 2. Yonif 8 Mar Sumut 3. Dolphin DKI Juara Umum Kategori open men 1. Arus Liar DKI

2. Incridible Songa Jatim 3. Kapinis Amantina Jabar Kategori youth men 1. Kapinis Lodaya Jabar 2. Kapinis Albantari Jabar 3. FAJI Jambi Kategori junior men 1. Bravo Consina Rafting Jabar 2. Lahat Rafting Putra 3. FAJI Binjai Sumut Kategori open putri 1. Kapinis DJDC Jabar 2. Lahat Rafting putri 3. Himapala Unesa IIJatim Kategori umur 23 putri 1. Kapinis DJDC Jabar 2. Pengprov FAJI Lampung 3. Lahat Rafting putri Kategori TNI/Polri 1. Brimob Polda Banten 2. Dolphin Yonif 6 Marinir Jakarta 3. Brigif-3 Marinir Lampung


SELASA, 31 MEI 2016

LAMPUNG POST

19


PARIWARA

SELASA, 31 MEI 2016

Jual Oil Pastel & Penjepit Carandhace Neo 1 & 2, Tinta Spidol Papan Tulis ½ L, 100 mL, Continous Form 9 ½ x 11 potong, 9 ½ x 13 potong, 2, 3 & 4, TOKO KIM-KIM Pasar Kangkung Teluk Betung, Tlp. 0813.7953.7576

AHLI GIGI RAMA DENTAL psng gigi palsu, psng kawat gigi Jl. Antasari dpn bioskop sinar & Jl. Urip Sumoharjo no.104 bdl Hub. 0812.7945122

ALAT BERAT Dijual murah Traktor merk “SATOH BULL” Model S-630D, Mesin: 1246 CC (76.03 cu.in) 25 HP (2500 R.p.m), Baru/ belum pernah dipakai lkp dgn Rotary Tiller Asli, Buatan Mitsubishi Agricultural Machinery Co.Ltd Tokyo-Japan, hrg: US $ 5.000 (Rp.65.000.000,). Hub.Supriyanto, Pulomas J a k a r a t T i m u r Te l p . 0 2 1 4893000/021.47862062 Jam kerja. Email: adiihwanawawi0790@gmail.com, ihwana0790@gmail.com

BIBIT SINGKONG Jual Bibit Singkong Gajah Potensi hsl 60 – 70 Ton/Ha atau 20 Kg Sepohon, Telp. 0812.7230.2770 (No Sms)

FOTO COPY Jual/Sewa/Kerja sama msin Fotocopy, Hrg. mulai 5 Jt-an, Hub. 0852-6822-1083

JASA PERPAJAKAN Terima Jasa Akuntansi & Lap. Perpajakan ms Bulanan & Spt Tahunan, Hub. 0812-7128-4428

JERUK Dijual Jeruk Baby Super Manis dlm Jumlah Besar, Siap Panen, Lok. Lampung Timur, Minat bisa Hub. 0812-7206-6091

KEHILANGAN STNK BE 3588 EF, Nk. MH314D004AK917112 Ns. 14D917484 an. M. Yusuf STNK BE 3620 QU, Nk. MH1JB936EK533407, Ns. JB91 E-3515810, an. Amin Tohari.

IKLAN

STNK BE 5530 ES, Nk. MH1 JBS1116K59818 Ns. JBS1E16D4185 an. Turibius Isdiyanto STNK BE 7069 DJ, Nk. MH34D72038J006558 Ns. 4D71006527 an. Syarifudin STNK BE 3242 OG, Nk. MH1JFD226DK101475 Ns. JFD2E-2091943 an. Sumiati STNK BE 4269 EB, Nk. MH1JF5127CK687805 Ns. JFS1E-2684017 an. Andrianto STNK BE 4592 DA, Nk. MH1JFB9120BK668112, Ns. JB91E-2658649, an. Supri. STNK BE 5793 OG, Nk. MH35D9307FJ106806 Ns. 5D92106708 an. Rohmah STNK BE 6031 FS, Nk: MH354P00BCJ265215, Ns: 54P265570, an. Herwan Effendi STNK BE 7984 YE, Nk. MH1JF211X9K352312 Ns. JF21 E1349648 an. Agus Riyanto STNK BE 8220 FI,Nk: MH1 JF12107K221573, Ns: JF12 E 1226113, an.Yeni Destia Kawanti

STNK BE 9271 AL, Nk. FM516H11777 Ns. 6D15C94021 an. Dedy S.

KOST EXECUTIVE ELDEE KOST bulanan 1,8 Jt, harian 200rb/mggu, Mewah, Aman, lngkp, prkir dpn kmr, Pusat kota, Free Wifi, Jl. Cut Nyak Dien No. 40 Palapa Tjk Pusat, Hub. 0822.8189.8205

KOST-KOSTAN Kost Bambu Kuning ex Cilamaya Hotel Jl. Imam Bonjol 1 samping Danamon/BRI, parkir luas, cctv, AC, kipas angin, tv, meja, lemari, kmr mandi dlm bersih, 1Jt/bln, 150/hari. hub. 0812.7929.7555, 0 8 1 2 . 7 2 2 . 5 4 7 9 , 0815.100.100.88 Trm Kos/Kontrak, P/W, bln/thn, trmsk air, lok. dkt prtokoan & Jln. protkol, fas: air S.Bor Gratis, KM dlm, lstrk pls, Dpr, t4 jmrn msg2, prkr luas & amn, Hub. PONDOK AIMAR Jl. Raja Ratu No. 10 Lab. Ratu, Cp Pemilik: 0853.8 019.4555/0822.8037.6456/08 53.6961.3489

KURSUS - KURSUS NVU Servis & Kursus Hp, buka kls mahir, bljr smua merk hp software & hardware pst bs & lsng dpt Duit, Jl. Z.A Pagar Alam, No. 24 Gdg Meneng, Hub. 0896.7496.2976 KURSUS MENJAHIT

BANCAR 0812.7960.7819. PIN 269DF1DO WENI 0812.8568.2530, 0896.9501.6419

SEWA MOBIL RESMI DI LAMPUNG, CV. Prima Trans Nusa, ready : All New Paje ro,For tuner,Alphard,Avanza, I n n o v a , N e w C a m r y, S e d a n Toyota Vios,Isuzu Elf (Sheet 12-16), Hub. 0821.8692.4900/ 0812.7110.3434 web: www. jasarentalmobillampung.com

MESIN FOTOCOPY CV. Mitra Abadi. Jual s ewa p e r b a i k a n s u k u cadang & tinta photo copy. H u b . 0 8 1 2 . 7 9 0 9 . 8 9 8 / 0851.0880.5050

MOBIL DISEWAKAN RENTAL MOBIL melayani sewa per Jam/Harian/Antar Jemput dlm & luar kota, Drop Bndara dgn hrg ekonomis, Driver brpngalman & Ramah, Hub. 0823.7782.5000

PENGINAPAN PONDOK PALAPA, Harga Mulai Dari 95.000/Hari, Di Pusat Kota, Fas : Ac, Tv, Km Pribadi, Breakfast, Parkir Luas, JL. P.E.M NUR 7623158, 7188333, 087899764477, 085380151888

RACUN API

MUKENA

Ilmu dtgn, uang dtg Seumur hdp, 25 lbh cab. JULIANA JAYA top kursus mnjahit & mode, dftr skrng byr 50%, Jl. Teuku Umar Gg. Kiwi No.5, Hub. 07211701677

20

0721-783.593, 783.679 Ext.1065

PEMASANGAN

PARIWARA ALAT TULIS KANTOR

LAMPUNG POST

GROSIR MCM2 MUKENA, Djmn Bhn Bgs, Adem & Tdk Luntur, Perum Bukit Bilabong Jaya Blok C1 No. 1-2, Tlp. 0812.7217.7449 & 0823.0734.4000 & 0812.7805.9125 / Pin 5C53715C

PELUANG USAHA

CV. CAHAYA ABADI. Menjual berbagai apar+pengisian ulang Jl. Yos Sudarso 138 C ( d p n B u d i Wa h a n a M o tor). Hb.

085107520099,

081278001238.

SERVICE

Bisnis jaringan. GAJI sd jtan/hr, Pmula min 3-15jt/bln, Garansi, Dkrjkan mak 2jm/ hr (par t/ full time) Joint? PT. BISA. Collacell & Caturex. 0812-722-7476/29a3f0b3 INCOME HARIAN. Keuntungan perhari 1% via rekening (tanpa kerja) non stop selama 3 tahun. hub. HP.0821.7752.5753/ SMS “BERMINAT” HP.0812.3998.2399 www.biogermany.co

Sentral service & perawatan AC Kulkas dll, Wilayah Tanggamus, Pringsewu dan Pesawaran, Murah dan bergaransi, hub: 085368598012

SUPRANATURAL Melayani

buka

aura

wjh,Rmh,Tko,Karir,Rko,Pgr Goib anti Mling, Pelarisan, Hub. 085959888050

PROPERTY

LAHAN DIJUAL Djl Lhn Prtnian cck Agro-wisata Mini di Lamsel Ls. 2,1Ha & SHM, 45’ dr kta Balam, 2 Hm dr Ir. Sutami, 5 Km dr kotabaru, ada klm ikan, klm pncing & rncna klm rnang, Hrg. 80Rb/M, Hub. 0813.6993.1333

MATERIAL BANGUNAN Suplayer material bangunan, mnjual Batubata bolong & biasa, gnteng, psir, batu split, hrg trjngkau, diantar smpai tmpat, Hub. BANG JAKA 0812.7259.5305/ 0815.4026.736

Dana Pribadi dng SHM bs TO & Proyek Krjsama Pertambangan, Perkebunan, Proper ty siap Dana s/d 500 M, Hub. 08121377-9408 Program Kemitraan Usaha seluruh Indonesia tnp Jminan Per tambangan, Perkebunan, Proper ti siap Dana s/d 500 M, 0812-1377-9408/ 08129850-0246, Dana Tunai/Bridging bisa TO s/d 500 M, SHM, No Bichech, Proses cepat, Terima Agen, Hub. 0812-9701-2532/ 08121918-1945

Hub. 0811-720797 Dijual Rumah hrg. 170 Jt/Nego, Rumah hrg. 900 Jt/Nego (Lt. 925 Lb. 16 x 36 m2), Lok. Strtgis di Jl. Ratu di Balau, Hub. 0812-7621-2818 Dijual Rumah Murah Rp.135 Jt, Jln. Ismail Rt/Rw. 02/02 Desa Kerandegan Kec. Gadingrejo Timur Kab. Pringsewu, Hp. 0853-58698012

Dijual Tanah dengan luas + 5.000 m2 (SHM), Lok. 29 Banjarsari, Hub. 0822-9815-7500 Dijual Tanah dengan luas 1.165 m2, (SHM), Lok. Yosodadi, belakang SMA N 1 Metro, Hub. 0822-9815-7500 Dijual Tanah 30.000 m, Lok. Pa d a n g C e r m i n , P u n d u h , cocok untuk Tambak & Pariwisata, Hrg. 25.000/m Hub. 0815.4088.5590.

Dijual cepat rmh 2 muka di Perum Beringin Raya, LT + 160 m2, lebar 120 m2, 3KT, 3KM, 500 Jt nego, hub. Syarifah Nur 0822.3488.1746.

RUMAH DIJUAL

Dijl rmh Perum Kotabaru Indah

Jual pagar panel beton system knock down a/t: Kota Metro. Hub: 0812.1800.2417. 0897.1403.256

Rumah dijual, Lt/Lb. 10x19, 3 KT, Lok. Strtgis dkt jln & akses tdj jauh dr arh Kota bru, Lok Rmh Jl. Ratu dibalau – Way Kandis, Hrg. 250 Jt/Ngo, Hub. 0852-1108-1269

PERKASA BLOCK Jual Paving Block Press, Pagar panel Beton, Lok. Sukarame, Hub. 0853.6711.6983 / 0813.1887.7820

Rumah di Perum Wana Asri, 4 KT, PAM, Lstrk 900 w, Pggr Jln Besar, Dpn Masjid, B. RAYA. Hrg NEGO, hub 0852.7995.4482

uk. 1 ½ x 2, R.tmu, Dpr ats sdh

PAGAR PANEL BETON

TANAH DIJUAL

Dijual Rumah di Jl. Mawar Rawa Laut, B. Lampung, Ls. 625 m2,

HARGA 1,2 M NEGO

Gudang dswkn Jl. Ir. Sutami No.225 sblh CPI 9 Km dr Plbhn pnjng, gudang trttp 102x20m & lhn trbuka 104x40m, Hub. 0813.6993.1333

PERUMAHAN

Jual Tanah Strategis, Ls. 232m, Jl. Indra Bangsawan Gg. Hi. Ibrahim Rj.Basa, jln aspal, pondasi klllng, slrn got sdh ada, Hub. 0821-77811442 Jual cpt tanah uk Ls. 553 m2, tnp prntara, SHM, Jl. Raja Turunan Pemuka III, Lk. 1 Rt.007, pss Hook blkng kntor PLN Rjbasa, Kel. RjBasa – Bdl, Minat Hub. 0735323311/081271463730 Tanah + Bangunan L. 700 m2, Jl. Z.A Pagar Alam jl. Dakwah, Hub. 0853.8179.7777

LOWONGAN

Dijual Tanah uk. 10x15=150 m2, Jl. Way Wo RT.09 Kel. Langkapura Kec. Langkapura – B. Lampung, Cp. Bpk. Putra 0812.7359.5951

Km Prshaan yg brgrk dbdng Cash & Krdit memubtuhkan tng krj Sales/Pramuniaga, Supervisor, krm lmrn ke PT. Planet Indo Ar ta Jl. Raya Natar No.18A, pnghsiln 1-5 Jt/bln, Buruan Gabung, Hub. Bpk. Adi Putra 0852.0855.5354

Dijual Rumah+Kios (70%) Pinggir Jl. Sultan Haji, Samping Rumah Dr. Marudut, Lt. 316 m2, Harga Nett, Hub. Dedi 0823-7272-4885

Blok B No. 9 Bdl type 21/70 m2, sdh 2km, List 2200 W Token, hrg nego. Hub. 0813.1438.0888.

350 Jt Nego

GUDANG DISEWAKAN

Dijual Rmh Lt/Lb. 119/17m, 2 KT, 2 KM, 1 R.udara kolm ikn, di Dap uk. 7 x 7, S.Bor, L.1.300w,

Dbthkn Guru ttp jnjng SD IT/ SMP IT/SMP IT, Miftahul Jannah (Guru kls/MTK/B. Inggris/ PAI/BK) ntr lmrn lsng ke Jl. K. Komarudi – Bhayangkara Gg. Kutilang Rj.Basa, Info. 08575860-5864

Dijual Rumah Cluster, di Perum Graha Damai Lestari, Blok. A5 Jl. Ratu Dibalau Gg. Damai, Lt/Lb. 125/45, S. Bor, Listrik 1.300 watt, Hub. Feny 0853-83046707

SHM, Hrg. 250 Jt, Hub. 082376233871/0813-68374493

Perusahaan Hasil Bumi bth Karyawati S1 Komputer, lmrn antar ke Villa Citra 1 blok. L8P, Hub. 0721-350289/0811722100

OTOMOTIF

GRAND LIVINA 2012, kondisi Mulus, Pajak baru bulan Mei, Aki baru, Ban baru, pakaian wanita, Minat Hub. 0813-7945-0660

KIJANG STD ASTRA thn 96, BE Kodya, Siap Pakai, Lengkap, Hub. 0812-7937256/ 085101553110

SIRION MY Putih th 2013, Kodya, Km 35rb, Terawat, Hub. 0812-74313000

DATSUN SPECIAL EVENT

TOYOTA

TERIOS

Dijual Grand New Innova G 2012, Bensin, Manual, Pjk hdp, wrn. Grey, msh Mulus, Hrg. 195 Jt (nego), pmkaian Ibu dokter, Hub. 0852.6864.1420

17

JT

DP

9

DP

atau Angs. 3,7 JT-an

atau Angs. 3,5 JT-an

DAPATKAN HADIAH DAN PROMO MENARIK DI BULAN INI

AYLA DP

7

JT

atau Angs. 2 JT-an

APV thn 2006, tipe GX, Plat B, Hitam, AC dbl Blower, Manual, Bensin, Pjk panjang, B. Lampung, Hub. 0812-85207000/ 0812-71967686

Kijang LX Mini Bus, th 2003, Biru Met, BE, AC, Tipe, Pwr Stering, Remot, a/n sndiri, Mulus, Siap Pakai, Hub. 0812-73013331

3044

HARGA 110 JT

HARGA NEGO

3045

SIRION MY Putih th 2013, Kodya, Km 35rb, Terawat, Hub. 0812-74313000

DATSUN

FREE POWER WINDOW PILIH DP 8 JT/ Angs. 2 JT-an

Datsun GO+ Angs 2,5 Jt-an

JT

3046

88,5 JT NEGO

DATSUN GO+ Panca T Option 1.2 Thn’15, Putih, Plat BE-Lampung, Hrg. 86 Jt/Ngo, Hub. 08526-9522643 (sub) / 0813-11463781 (ars)

3044

HARGA 110 JT

DATSUN

3042

147 JT NEGO

3043

HARGA NEGO

MOBIL DIJUAL

Datsun GO+

(T OPTION)

Datsun GO (T ACTIVE)

Promo Iklan Baris

YUKK..! MUDIK ASIK

PAKAI DAIHATSU TERIOS

Khusus di Bandar Lampung

Hanya

18

JT

DP

+ koran

AYLA

8

Iklan Jitu Khusus 3 Baris

JT

DP GRANMAX PU JT DP

9

RAHMAT MONIC 0822-8207-9676 PROSES CEPAT & MUDAH PARLAN 0853-6693-1320 IWAN KETUT ANDI 0813.7777.2948 PIN 5B1C403D GRANMAX PU JT DP9 atau Angs. 2,7 JT-an

0821-8054-2477

0812-7895-5985

All New Pajero

L 300

WULAN 0812-7961-6511

FUSO

NEW MOBILIO

NEW BR-V

DP MULAI

12 Jt-an

PROSES PEMESANAN MUDAH & CEPAT

PROMO MUDIK LEBARAN PROSES CEPAT, BONUS VARIASI #ANDA PESAN KAMI ANTAR#

INFO PEMESANAN:

0811-728-8822

MARI ... !!! MUDIK SERU

9 AYLA Jt DP 9 DP

Jt

PAKAI DAIHATSU

AYLA DP

8

JT

TERIOS

18

JT

DP

DP 17Jt-an

GRANMAX PU JT DP9

GRANMAX

DP

TERIOS DP 9Jt-an

RAMA ROHMAN 0812-7894-6666 0812-7353-9191

0897-6020-988

- Weni 0812-8568-2530 - Bancar 0812-7960-7819 *Syarat dan ketentuan Berlaku

DATSUN

HONDA LAMPUNG RAYA MIRAGE

Hubungi : - Ofie 0822-8040-6599

PIN 538CAF94

9

DAPATKAN PROGRAM SPECIAL PANCA

PANCA

25

DP

JT ANGSURAN 100 Rb/Hari

JT

IKIN UCHI DATSUN 0812-724-9915 JASMAN 0821-8118-8807

PAKET MUDIK

TERIOS DP 16Jt-an AYLA DP 8Jt-an XENIA DP 8Jt-an GRANMAX PU DP 8Jt-an

ADHA

0853-7788-2111

0812-7111-2995

0821-7680-0204

0852-6987-0888

TONY


selasa, 31 mei 2016

RUWA JURAI

Trauma Masa Kecil Di dubur korban terdapat lecet serta darah yang diduga bekas benda tumpul.

R

M (19), pelaku pembegalan dan p e m b u n u h ­a n Y G (10), warga Kabupaten Mesuji, mengaku menyodomi korban karena ingat trauma masa kecilnya. RM mengaku dirinya pernah disodomi temannya saat kecil dulu. “Dulu saya pernah disodomi teman. Itu yang membuat saya ingin menyodomi korban,” kata RM saat diwawancarai, Senin (30/5). Didasari itu, RM melakukan tindakan cabul setelah sebelumnya mencekik YP hingga tewas. RM juga mengaku terangsang lantaran sering menonton video porno homoseks di telepon genggam miliknya. “Saya cekik korban hingga tewas, lalu saya sodomi korban dan menggantungnya di pohon sawit.” RM juga mengaku sebelum melakukan aksi, dia menggunakan sabu-sabu. Dirinya pun sudah delapan kali melakukan pembegalan, dua di antaranya penggelapan. “Semua hasil begal dan penggelapan saya jual ke warga Desa Nipahkuning.” Ia menyatakan biasa menjual sepeda motor hasil pembegalan senilai Rp2,5 juta. Jumlah itu dia bagi rata bersama dua rekannya. “Kami biasa bergerak dengan tiga orang. Saya sendiri baru lima bulan ini membegal,” ujar RM. Di sisi lain, Kapolres Mesuji AKBP Purwanto Puji Sutan mengutarakan jajaran­ nya sudah mengantongi satu tersangka lain dalam pembunuhan YG (10), warga Desa Adimulyo, Kecama-

tan Pancajaya, Kabupaten Mesuji. Saat ini Polres Mesuji sudah berhasil menangkap dua pelaku yang salah satunya adalah pelaku utama. Dari dua tersangka ini, diamankan juga narkotika jenis sabu-sabu seberat 0,02 gram. “Pelaku atas nama RM (19) adalah pelaku utama dalam kasus ini. Untuk identitas tersangka lain, kami sudah kantongi dan motor koban juga kami sudah ketahui,” ujar Kapolres. Purwanto menambahkan selang dua jam penemuan korban, pihaknya mengamankan satu pelaku. Dari hasil pengembangan, polisi berhasil menangkap satu tersangka lain di Sungaisodong, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI). Para tersangka pembunuh YG akan dijerat sesuai de­ ngan apa yang dilakukan dengan hukuman bisa di atas 20 tahun penjara,” ujar Kapolres saat lakukan eks­pos di Mapolres, Senin (30/5). Para tersangka dijerat Pasal 365 Ayat (4) dengan ancaman hukuman minimal 20 tahun penjara, Pasal 338 KUHP dengan ancaman 15 tahun, dan Pasal 82 Ayat (1) UU Perlindungan Anak No. 35/2014 dengan ancam­a n maksimal 15 tahun penjara. Diberitakan sebelumnya, YG tewas dengan leher terikat baju di atas pohon sawit dengan posisi se­ tengah duduk. Keterangan dokter secara lisan korban diduga meninggal karena kekurang­an oksigen akibat jeratan baju di leher. (D1) ridwan@lampungpost.co.id

21

Polres Lamsel Tilang 2.796 Pelanggar

Pelaku Sodomi

M RIDWAN ANAS

LAMPUNG POST

n LAMPUNG POST/WAHYU PAMUNGKAS

BUKTI KEJAHATAN. Kapolres Lamteng AKBP Dono Sembodo menunjuk bekas tembakan di mobil yang menjadi barang bukti kejahatan, Senin (30/5). Sebanyak 49 tersangka pelaku kejahatan dibekuk jajaran polres dan polsek-polsek se-Lampung Tengah dalam dua pekan Operasi Sikat.

Operasi Sikat Lamteng Jaring 49 Pelaku SEBANYAK 49 tersangka pelaku kejahatan dibekuk jajaran Polres Lampung Tengah dan polsek-polsek di wilayah kabupaten setempat dalam dua pekan Operasi Sikat. Termasuk di antaranya lima tersangka yang telah menjadi target operasi. Kapolres Lampung Te­ ngah AKBP Dono Sembodo, Senin (30/5), di Mapolres Lamteng mengatakan Opera­si Sikat yang berlangsung selama 14 hari berjalan lancar dan merupa­ kan kinerja jajaran dari

Tekab 308 Polres maupun polsek-polsek. Lima orang yang menjadi target operasi berhasil dibekuk dan 44 orang tersangka pelaku kejahat­ an lainnya juga tertangkap. Selain mengamankan 49 orang, kepolisian juga menyita sejumlah barang bukti. Di antaranya 14 kendaraan roda dua, satu mobil, dan uang Rp4,7 juta. Menurut Kapolres, 49 orang yang dibekuk rata-rata adalah pelaku curas dan curat dengan mo-

dus bervariasi. “Berbagai upaya, termasuk operasi semacam ini dilakukan untuk terus menekan angka kriminalitas. Hasilnya kini korban tindak kejahatan menurun drastis,” kata Kapolres. Polisi juga menangkap dua remaja yang berhubu­ ngan intim dengan dua ga­ dis di bawah umur. Para tersangka mengaku hubung­an itu atas dasar suka sama suka, tetapi keduanya terjerat UU Perlindungan Anak dari laporan orang tua para gadis. (WAH/D1)

Gorong-gorong Dibiarkan Ambles GORONG-gorong di depan Kantor Camat Ketapang, Kabupaten Lampung Selatan, dibiarkan ambles sejak beberapa bulan yang lalu. Padahal, gorong-gorong tersebut merupakan akses utama menuju kantor unit PLKB dan TK Dharma Wani­t a Persatuan Kecamatan Ketapang. “Selain itu juga goronggorong ambles tersebut merupakan akses utama jalan poros Desa Bangunrejo yang ada di depan

kantor camat. Masa sejak beberapa bulan lalu rusak sampai saat ini belum ada perbaikan,” kata Sahid (60), salah seorang warga depan Kantor Camat Ketapang, Senin (30/5). Hal senada juga diungkapkan Herman (35), warga lainnya. Menurut dia, beberapa kali warga yang hendak mengantarkan anaknya ke taman kanakkanak (TK), beberapa kali memasang rambu-rambu dengan ranting kayu atau

pelepah kelapa sebagai tanda gorong-gorong tersebut ambles. “Sudah beberapa kali saya juga melihat warga yang membawa sepeda motor terjatuh saat menghantam gorong-gorong ambles lantaran ketidaktahuan. Untuk itu, beberapa kali pula warga memasang rambu-rambu untuk mengingatkan warga yang hendak melintasi jalan tersebut,” kata Herman. (KRI/D1)

SATLANTAS Polres Lampung Selatan menilang 2.796 pelanggar lalu lintas selama Operasi Patuh Krakatau 2016 yang digelar selama dua minggu. Penindakan tilang paling banyak dilakukan ter­ hadap pengendara sepeda motor karena tidak memiliki surat izin mengemudi (SIM) dan tidak menggunakan helm. Kasat Lantas Polres Lampung Selatan AKP Mubiarto Banu Kristanto menjelaskan Operasi Patuh Krakatau dilakukan di dua kabupaten, yakni Lampung Selatan dan Pesawaran. “Hasil penindakan itu di dua kabupaten wilayah Polres Lampung Selatan,” katanya, Senin (30/5). Mantan Kasat Sabhara Polres Lampung Tengah itu menjelaskan Operasi Patuh sebagai upaya me­

ningkatkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat terhadap aturan berlalu lintas sehingga mencipta­ kan ketertiban berlalu lintas. “Kami berharap kepatuhan masyarakat berlalu lintas lebih baik,” katanya. Dengan patuh berlalu lintas, kata dia, berarti menekan angka kecelakaan di jalan raya. Penegakan aturan lalu lintas menjadi upaya meningkatkan keselamatan berkendara. “Sebenarnya upaya ini juga untuk keselamatan masyarakat itu,” katanya. Menurutnya, angka pelanggaran lalu lintas di dua kabupaten tersebut cukup tinggi. Sama halnya de­ngan angka kecelakaan juga masih tinggi. “Pelanggaran dan kecelakaan di jalan raya masih didominasi sepeda motor,” kata dia. (HAN/D1)

Polsek Amankan Dua Pencuri Motor POLSEK Sumberjaya bersama Satuan Reserse dan Krimininal (Satreskrim) Kepolisian resor (Polres) Lampung Barat mengamankan dua dari lima pelaku spesialis pencurian kendaraan bermotor (curanmor) asal Bukitkemuning, Lampung Utara, yang kerap beraksi di Lampung Barat beberapa bulan terakhir. Dua pelaku tersebut; Carles Palaw alias Deo (20) dan Muhamad Rasmadani (23). Keduanya merupakan warga Kecamatan Bukitkemuning. Selanjutnya tiga pelaku lainnya berinisial P, Fh, dan Wd hingga kini masih dalam pengejaran dan masuk daftar pencari­ an orang (DPO). Kepala Kepolisian Resor Lampung Barat AKBP Andy Kemala didampingi Kasat Reskrim AKP Hai­ dirsyah di Mapolres setempat, Senin (30/5), mengata­ kan tertangkapnya dua

pelaku bermula dari lapor­ an korban Ariyanto (19), warga Pekon Sukapura, Kecamatan Sumberjaya, yang kehilangan sepeda motor. Sepeda motor jenis Vi­ xion yang diparkir korban di halaman masjid saat menjelang waktu salat pada 23 Maret 2016 raib dibawa kabur pelaku. “Dari laporan korban, anggota melakukan penyelidikan dan meminta keterangan saksi, hingga mengarah kepada Carles dan rekannya,” kata Kapolres. Carles ditangkap pada 22 Mei dalam pelariannya di Perum II Kelurahan Bencongan, Kecamatan Kelapa Dua, Tangerang. Dari keterangan Carles, anggota kemudian mengamankan Muhamad Rasmadani sehari kemudian. Keduanya terpaksa dilupuhkan dengan timah panas bagian kaki karena berusaha kabur. (RIP/D1)

Polres Lampura Amankan 37 Tersangka

n LAMPUNG POST/HARI SUPRIYONO

OPERASI SIKAT KRAKATAU. Kapolres Lampung Utara AKBP Dedi Supriyadi tengah menginterogasi sejumlah tersangka yang terjaring dalam Operasi Sikat Krakatau 2016 di kantor Mapolres setempat, Sabtu (28/5).

SEBANYAK 37 tersangka di­a mankan Polres Lampung Utara dalam Operasi Sikat Krakatau 2016. Para tersangka tersebut diduga terlibat dalam tindak kriminalitas pencurian dengan kekerasan (curas), pencurian dengan pemberatan (curat), dan pencurian kendaraan bermotor (curanmor) alias 3C. Selain mengamankan para tersangka, Polres setempat juga turut meng­ amankan sejumlah barang bukti, di antaranya tiga unit mobil dan tujuh unit sepeda motor hasil

tindak kejahat­a n milik korban maupun milik tersangka. Sementara itu, barang bukti lainnya berupa satu pucuk senjata api (senpi) berikut tiga putir peluru dan 7 buah ponsel berbagai merek serta, sejumlah senjata tajam jenis badik maupun barang elektronik hasil curian, dan uang Rp1,6 juta. “Hasil Operasi Sikat Krakatau 2016 ini, kami mengamankan 37 tersangka berikut sejumlah barang bukti,” kata Kap o l r e s L a m p u n g U t a ra

AKBP Dedi Supriyadi, didampingi Kasat Reskrim AKP Supriyanto, ketika dimintai keterangan hasil operasi di kantor Mapolres, Minggu (29/5). Dua dari 15 tersangka yang ditangkap itu terpaksa ditembak karena berusaha kabur dan saat melakukan aksi tidak segan melukai korban. Selain itu, dari puluhan tersangka yang ditangkap diketahui telah melakukan kejahatan alias membegal sebanyak lima kali di tempat kejadian berbeda. “Operasi Sikat ini telah

dimulai sejak 13 Mei—27 Mei 2016. Hasil operasi ini akan kami jadikan acuan untuk terus menggelar opera­si lainnya dengan tujuan meminimalisasi tindak kejahatan di wilayah hukum Polres Lampura,” ujar Dedi Supriyadi. Mengenai modus operan­ di yang digunakan para tersangka, ia menyebutkan kebanyakan para tersangka begal tersebut memperoleh kendaraan korban de­ ngan mengancam terlebih dulu menggunakan senjata tajam atau pun senjata api (senpi). (HAR/D1)


DAERAH

selasa, 31 mei 2016

LAMPUNG POST

22

DPRD Minta Pejabat Nonjob Dikembalikan Pasalnya, dari pertanyaan dan jawaban yang dilontarkan anggota Dewan, tim Baperjakat saling melempar untuk mencari kebenaran. SUDIONO

K

ETUA DPRD Pring­ sewu Ilyasa meminta Bupati mengembali­ kan posisi jabatan 27 peja­ bat eselon III dan IV yang dimutasi. Pasalnya, mutasi ini telah menimbulkan per­ soalan bahkan hingga ke ranah hukum. “Mereka ada yang mau berusaha membawa ke jalur hukum. Bagaimanapun juga lembaga DPRD adalah lem­ baga politik mempunyai tanggung jawab terhadap Bupati yang diusung dari PDI Perjuangan,” kata Ilyasa di ruang DPRD, Senin (30/5). Menurut dia, dalam ra­

P

pat dengar pendapat (hearing) antara tim Badan Per­ timbangan Jabatan dan Kepangkatan (Baperjakat) Pringsewu dan wakil rakyat sempat bersitegang. Pasal­ nya, dari pertanyaan dan jawaban yang dilontarkan anggota Dewan, tim Baper­ jakat saling melempar un­ tuk mencari kebenaran. Tetapi, akhirnya Sekreta­ ris Komisi I Suryo meminta dibentuk pansus sehingga semua tidak saling me­ nyalahkan. “Persoalan ini dipansuskan saja.” Di sisi lain, Wakil Ketua DPRD dari Fraksi Golkar Sa­ gang Nainggolan mengamini persoalan tersebut untuk

dibawa ke pansus, mengingat banyak kejanggalan dan per­ mainan dalam memproses pengangkatan dan penem­ patan pejabat di lingkungan Pemkab. “Saya setuju untuk dibentuk pansus sehingga akan lebih jelas sehingga ke­ jadian dan persoalan ini tidak terulang lagi di masa yang akan datang,” ujar Sagang.

Sesuai Prosedur Ketua tim Baperjakat Pringsewu, Budiman, me­ ngatakan proses mutasi dan pelantikan pejabat eselon III dan IV serta pengawas seko­ lah dan kepala sekolah di lingkungan Pemkab Pring­ sewu sejumlah 181 orang pada Jumat (20/5) sesuai dengan peraturan. Menurut dia, usai diproses Baperjakat langsung diserah­ kan kepada Bupati. Perubahan

itu ada karena kewenangan Bupati. “Memang ada nonjob, mereka yang mendekati masa pensiun kurang dari 6 bulan, prosesnya tentu ada rambu-rambu yang harus dipertimbangkan, akan tetapi kewenangan mutlak ada pada Bapak Bupati,” ujar Budiman, kemarin. Menurut dia, mutasi ada­ lah sesuatu yang wajar di pemerintahan dalam rangka penyegaran untuk memenuhi kebutuhan sesuai dengan kompetensi yang dimiliki. Ia mengakui ada pejabat yang dibebastugaskan de­ ngan alasan mereka sudah mendekati masa pensiun, terutama bagi mereka yang masa pensiunnya tinggal tiga sampai empat bulan lagi. (D2) sudiono@lampungpost.co.id

Pencanangan Kampung KB di Lampung Timur Meriah

ENCANANGAN Kampung Keluarga Berencana (KB) di Dusun I Hujanmas, Desa Pakuanaji, Kecamatan Sukadana, Kabupaten Lampung Timur, berlangsung meriah dan sukses, Senin (30/5). Peresmian Kampung KB tingkat Kabupaten Lamtim diawali dengan pembacaan ikrar oleh perwakilan masyarakat sebagai bentuk komitmen mendukung program tersebut. Kemudian, pemukulan gong, penandatanganan prasasti, dan penglepasan sepasang merpati oleh Bupati Lamtim Chusnunia Chalim sebagai tanda dimulainya kegiatan Kampung KB dalam program Gerakan Membangun (Gerbang) Desa Saburai di kabupaten berjuluk Bumi Tuah Bepadan tersebut. Selain pelayanan KB, ada pengobatan gratis oleh Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Lamtim. Dalam event ini, juga digelar pameran dagang dari usaha peningkatan pendapatan keluarga sejahtera (UPPKS) binaan BKKBN. Masyarakat pun guyub menyaksikan kegiatan pencanangan Kampung KB untuk merevitalisasi program KB serta meningkatkan kualitas hidup masyarakat di tingkat kampung ini. Hadir Wakil Bupati Lamtim Zaiful Bukhori, Asisten I Sekretaris Kabupaten Tarmizi, Ketua Tim Penggerak PKK Lamtim Putri Ernawati Zaiful Bukhori, Kepala Badan Pemberdayaan Perempuan Keluarga Berencana (PP-KB) Lamtim Farida Norma, Kepala Kementerian Agama (Kemenag) Lamtim Tomtomi, Ketua Tim Penggerak PKK Lamtim Putri Ernawati Zaiful Bukhori, Kabid Pengendalian Kependudukan BKKBN Provinsi Lampung Zainal Aspin, Kabid Advokasi, Pengerakan, dan Informasi (Adpin) Parada Koerniadi, serta Forkopimda Lamtim. Bupati Chusnunia mendukung program KB dan pendirian Kampung KB. Oleh karena itu, ia meminta seluruh SKPD di kabupaten ini berperan aktif untuk

menyukseskan program tersebut agar meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) dan kesejahteraan masyarakat Lamtim. Mengingat, pembentukan Kampung KB ini bersinergi dengan program pendidikan, kesehatan, lingkungan, dan lainnya. “Untuk itu, program ini jangan hanya berhenti pada pencanangan, tapi harus ada aksi dan gerakan sehingga mampu meningkatkan kualitas hidup masyarakat di Lamtim.” Kabid Pengendalian Kependudukan Zainal Aspin, mewakili Kepala Perwakilan Badan Kependudukan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Lampung Paulina JS, menjelaskan pembangunan Kampung KB merupakan pintu masuk untuk mengentaskan kemiskinan. Sebab, program ini merupakan bentuk konkret untuk meningkatan kualitas hidup masyarakat di tingkat kampung. Agar program KB dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, ia berharap Pemkab atau pemangku kepentingan di Lamtim menjamin Kampung KB ini agar berjalan dengan baik dan terus dilanjutkan, serta dievaluasi secara periodik untuk mendapatkan informasi tentang kelebihan dan kekurangan dari pembentukan Kampung KB ini. (D10)

1

2

3

Keterangan Foto: 1. PUKUL GONG. Bupati Lamtim Chusnunia Chalim, didampingi Wakil Bupati Lamtim Zaiful Bukhori, Kabid Pengendalian Kependudukan BKKBN Lampung Zainal Aspin dan Kepala PP-KB Lamtim Farida Norma, memukul gong saat pencanangan Kampung KB di Lamtim. 2. MELEPAS BALON. Bupati Lamtim Chusnunia Chalim melepas balon sebagai tanda dimulainya kegiatan Kampung KB dalam program Gerakan Membangun (Gerbang) Desa Saburai di Lamtim

4

3. SALAM GENRE. Bupati Lamtim Chusnunia Chalim, Wakil Bupati Zaiful Bukhori, Kabid Pengendalian Kependudukan BKKBN Lampung Zainal Aspin memberi salam genre. 4. TINJAU PELAYANAN. Kabid Pengendalian Kependudukan BKKBN Provinsi Lampung Zainal Aspin meninjau pelayanan KB gratis saat pencanangan Kampung KB di Lamtim. 5. SERAHKAN ALQURAN. Kepala Kementerian Agama (Kemenag) Lamtim Tomtomi menyerahkan Alquran di Kampung KB.  LAMPUNG POST/WIWIK HASTUTI

5

n LAMPUNG POST/ARIPSAH

PANEN KOPI. Hasil panen kopi warga ditumpuk di halaman rumah warga di Kecamatan Batubrak, Lampung Barat, Senin (30/5). Warga Lampung Barat mulai memanen tanaman kopi mereka.


Selasa, 31 mei 2016

DAERAH

LAMPUNG POST

23

Tanya KEPADA Ketua DPRD Kabupaten Pringsewu. Kami PNS di lingkungan Pemkab Pringsewu merasa kecewa dan prihatin kepada kebijakan Bupati Pringsewu Sujadi yang telah me-nonjob-kan atau memberhentikan secara sepihak dari jabatan tanpa melalui proses Baperjakat Ilyasa atau prosedur dari peraturan Ketua DPRD undang-undang dan peraturan Kabupaten Pringsewu pemerintah yang ada. Padahal, sebagai seorang PNS bila diberhentikan jabatannya semua ada aturan dan mekanismenya, termasuk jika memiliki kinerja yang buruk, sesuai dengan tugas dari jabatanya pun diatur. Kami mohon dan berharap kepada DPRD sebagai lembaga kontrol pemerintah untuk memberantas mafia jabatan. Kasihan kepada generasi penerus yang memiliki karier di Pemkab Pringsewu bila hal ini tidak segera diberantas. n LAMPUNG POST/PERDHANA WIBYSONO

TIDAK BEROPERASI. Jembatan timbang di Kelurahan Way Urang, Kecamatan Kalianda, Lampung Selatan, sejak Minggu kemarin tidak beroperasi karena sedang diperbaiki atau dalam masa perawatan. Foto dibidik Senin (30/5).

Jembatan Timbang Wewenang Provinsi Kewenangan empat jembatan timbang di ruas jalan nasional nantinya diserahkan ke Pemerintah Pusat. FIRMAN LUQMANULHAKIM

M

ENANGGAPI Bu­ pati Lampung Selatan Zainu­ din Hasan terkait dua jem­ batan timbang di kabupat­ en setempat, Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Lampung Idrus Effendi mengatakan fasilitas terse­ but wewenang provinsi. Bupati Lamsel melon­ tarkan protes lantaran dua jembatan timbang di Desa Gayam, Kecamatan Penengahan, dan Kelura­ han Way Urang, Kecama­ tan Kalianda, hingga kini tidak berkontribusi bagi pendapatan asli daerah (PAD) Lamsel. Menanggapi itu, Idrus Effendi mengatakan jem­ batan timbang tersebut merupakan kewenangan provinsi. Kewenangan tersebut berikut penda­ patan asli daerah yang dihasilkan. Hal itu, kata dia, ber­ dasarkan Peraturan Pe­ merintah (PP) Nomor 25 Tahun 2000 tentang Ke­ wenangan Pemerintah dan Kewenangan Provinsi sebagai Daerah Otonom yang diperbarui UU Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pe­ merintahan Daerah. “Soal kewenangan pe­ ngelolaan jembatan tim­ bang ini kan ada dasar hukumnya. Dan memang tidak bisa melibatkan pihak lain, apalagi kontri­ busi ke Pemkab Lampung Selatan,” kata Idrus, saat ditemui di ruang kerjanya, Senin (30/5). Ia menambahkan ke­ wenangan empat jem­ batan timbang di ruas jalan nasional nantinya diserahkan ke Pemerintah Pusat melalui Kementerian Perhubungan (Kemenhub) per 1 Januari 2017 ber­ dasarkan PP terbaru. Di Provinsi Lampung saat ini terdapat empat jembatan timbang di em­ pat ruas jalan nasional, yakni Way Urang dan Gayam (Lampung Selatan), Blambangan Umpu (Way Kanan), dan Pematang­ panggang (Mesuji). “Jadi secara de jure ke­ wenangan sudah diserah­

kan ke Kemenhub. Proses administrasinya saat ini sedang berjalan, Oktober 2016 sudah clear semua. Jadi Pemprov juga nanti sudah tidak punya ke­ wenangan lagi di situ,” kata dia. Meskipun PAD dari jem­ batan timbang tidak bisa langsung masuk ke ka­ bupaten lokasi jembatan timbang tersebut berada, Idrus menyatakan secara akumulasi masuk lewat dana bagi hasil (DBH). “Secara akumulasi ada dana bagi hasil untuk ka­ bupaten/kota. Itu akumu­ lasi dari semua pendapat­ an dari APBN dan APBD provins i,” kata Ketua Kwarda Pramuka ini. Kepala UPTD Bina Sa­ rana Operasional Trans­ portasi (BSOT) Dishub Provinsi Lampung Andri­ anto Wahyudi mengata­ kan mengenai fasilitas gu­ dang barang di jembatan timbang, pihaknya telah meng­a nggarkan peng­ adaan pada 2017. Sebelumnya diberitakan Pemkab Lampung Selatan berencana membentuk tim khusus untuk meng­ kaji status keberadaan dua jembatan timbang di wilayah tersebut. “Masak iya tidak ada kontribusinya kepada Lamsel. Kami bertanggung jawab penuh terhadap semua kejadian yang ada di sini. Kalau nantinya muncul hal-hal yang tidak baik, bisa jadi masalah untuk kami sendiri,” kata Bupati. Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dishub Lamsel Badruzzaman belum bisa berkomentar banyak soal langkah awal apa yang akan diambilnya menge­ nai aktivitas kedua jem­ batan timbang tersebut. “Nanti dululah, Mas. Yang pasti kami akan pelajari terlebih dahulu. Sesuai dengan apa yang diperintahkan oleh Pak Bupati tadi. Selain itu, saya kan baru menjabat sebagi kepala Dishub. Jadi, harus mempelajarinya dulu,” kata dia. (D1) firman@lampungpost.co.id

Pembangunan Metro Harus Searah RPJP DPRD Kota Metro me­minta rencana pembangunan jangka menengah daerah (RPJMD) tidak keluar dan melenceng dari peraturan daerah (perda) rencana pembangunan jangka pan­ jang (RPJP) Metro sebagai kota pendidikan. Ketua DPRD Anna Morin­ da menyampaikan tegas ketidakinginannya RPJMD Metro keluar dari Perda RPJP. Hal tersebut dia ung­ kapkan dalam hearing ber­ sama Bappenda kota setem­ pat, Senin (30/5). “Hal itu karena menyang­ kut wibawa dan kepas­ tian hukum kepada para investor yang ada atau yang akan berinvestasi ke

Metro,” ujarnya, di sela rehat makan siang hearing, kemarin. Anna Morinda menutur­ kan Metro kota pendidikan sudah menjadi kesepakatan. Hal itu harus dijalankan. Pasalnya, secara eksternal hal itu menyangkut kepas­ tian investasi. “Dari 2005 visi-misi kita sebagai kota pendidikan. Hal itu fondasi yang telah dibangun 10 tahun lalu terkait visi pendidikan telah dilakukan sehingga saat ini tinggal menjalankan atau finishing.” Karena itu, Anna ber­ harap Pemkot sepakat un­ tuk mengedepankan RPJP dalam susunan RPJMD. Dia

mencontohkan salah satu visi yang tertuang dalam RPJMD adalah pembangun­ an dan pengembangan des­ tinasi wisata keluarga. “Ini yang saya maksud, jangan sampai kita terjebak membuat fondasi baru lagi. Banyak yang belum kita kerjakan. Seperti mendo­ rong sektor informal kita yang cukup berprestasi. Ada LKP kita yang juara dua nasional.” M e n u r u t ny a , p e m b a ­ ngunan sektor lain sah-sah saja dilakukan. Namun, jangan sampai menggang­ gu atau lebih dominan ketimbang cita-cita ber­ sama yang telah dirancang jangka panjang. (CAN/D1)

n LAMPUNG POST/AGUS SUSANTO

TALI ASIH. Kepala UPTD Pendidikan Kecamatan Labuhanratu, Lampung Timur, Sumantak, bersama sejumlah kepala sekolah memberikan tali asih berupa uang senilai Rp6.260.700, hasil uluran tangan anak SD dari 19 sekolah yang ada di Labuhanratu. Tali asih tersebut langsung diterima Dewi Lestari di kediamannya, Senin (30/5).

Petani Waswas Tanggul Rusak RATUSAN petani di Desa Sinarpasemah, Kecamatan Candipuro, Lampung Se­ latan, dihantui rasa keta­ kutan. Pasalnya, tanggul penangkis banjir sepanjang 100 meter yang jebol tiga bu­ lan lalu hingga kini belum diperbaiki. Ketakutan petani tersebut disebabkan beberapa hari terakhir curah hujan di wilayah itu sangat tinggi, sehingga potensi banjir aki­ bat Sungai Way Katibung tinggi. Petani setempat, Ismail (51), menjelaskan para petani setempat amat kha­

watir Sungai Way Katibung meluap. “Cuaca sepekan terakhir hujan deras terus, sementara tanggul belum diperbaiki,” kata dia, Senin (30/5). Dia mengatakan para petani didorong pemerin­ tah mempercepat tanam, tetapi tidak didukung pe­ merintah setempat. “Kami disuruh percepatan tanam, tapi tanggul tidak kunjung diperbaiki,” ujar Ismail. Saat ini, lanjut dia, para petani melakukan pengola­ han tanah untuk persiapan tanam. “Sebagian mengolah tanah, sebagian sudah mulai

menyemai.” Petani lainnya, Jumanto (55), mengatakan tanggul jebol beberapa waktu lalu merusak tanaman padi yang sudah berumur sekitar dua bulan. “Ada sekitar 60% tanaman padi kami rusak karena terendam banjir,” kata dia. Para petani mengharap perbaikan dilakukan secepat­ nya, karena menanam padi merupakan satu-satunya sumber kehidupan mereka. “Jangan seperti kemarin, rombongan DPR dan Dinas PU datang hanya membawa harapan.” (HAN/D1)

JAWAB Terima kasih atas informasi dan aspirasi yang telah di­ sampaikan kepada kami. Sebagai wakil rakyat yang berfungsi salah satu di antaranya melakukan kontrol terhadap lembaga kepemerintahan, kami bersama Komisi I bidang pemerintahan dan wakil ketua Dewan telah melakukan komunikasi bahkan berkunjung ke Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi dan untuk menindaklanjuti persoalan yang terjadi terhadap mutasi dan penempatan pejabat eselon III dan IV serta pengawas dan kepala sekolah memanggil tim Baperjakat yang direncanakan bertemu, Senin (30/5). Mudah-mudahan semua akan terjawab apa yang selama ini terjadi soal proses mutasi jabatan. Selain itu, harapan bila ditemukan adanya kejanggalan dan tidak sesuai dengan peraturan yang telah diundangkan dalam proses mutasi penempatan jabatan, kami juga akan meminta untuk dikembalikan. Insya Allah, semua aspirasi yang di­ sampaikan akan menjadi bahan agenda pada pertemuan dengan pemerintah. (ONO/D2)

STAI Yasba Kalianda Ajukan Dua Prodi SEKOLAH Tinggi Agama Islam (STAI) Yasba Ka­ lianda, Lampung Selatan, mendapatkan kunjungan tim assessor Badan Akredi­ tasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT). Visitasi itu terkait Pendirian Pro­ gram Studi (Prodi) Pendidi­ kan Guru Raudhatul Ath­ fal (PGRA) dan Ekonomi Syariah. Ke t u a Yay a s a n STA I Yasba Kalianda M Yakub Yuhira mengatakan se­ jak beroperasi 2010 lalu, STAI Yasba Kalianda telah memiliki dua prodi, yakni Perbankan Syariah dan Manajemen Pendidikan Islam. Sejak beroperasi hingga kini, pihaknya te­ lah meluluskan tiga ang­ katan. “Kami akan menambah­ kan dua prodi lagi, yakni PGRA dan Ekonomi Syari­ ah. Visitasi BAN-PT terkait pendirian dua prodi terse­ but. Kunjungan tersebut

untuk melakukan pemer­ iksaan dan penyelarasan situasi terbaru, seperti jumlah dosen, fasilitas, dan lainnya,” kata dia, di ruang kerjanya, kemarin. Dia mengatakan visitasi dilakukan oleh tim asseSsor BAN-PT, yakni Aziz Fachru­ rrozi dan Sri Qomariyah. Visitasi melihat kondisi STAI Yasba Kalianda dan termasuk persyaratannya. Kemudian, tim assessor juga melakukan pemer­ iksaan kelengkapan data serta fasilitas penunjang pendidikan. “Harapan kami setelah visitasi ini dan memenuhi syarat, surat izin dua prodi baru segera keluar. Kalau dalam waktu seminggu ini sudah keluar, tahun ini kami sudah bisa menerima mahasiswa baru. Tapi, jika lewat dari waktu pen­ erimaan mahasiswa, maka penerimaan dua prodi itu tahun depan.” (SYA/D1)

n LAMPUNG POST/AAN KRIDOLAKSONO

AMBLES. Warga memasang rambu-rambu bagi pengendara kendaraan bermotor saat melintasi lokasi gorong-gorong ambles yang ada di depan kantor Kecamatan Ketapang, Lampung Selatan, Senin (30/5).

MUI Minta Aparat Pantau Penyakit Masyarakat MAJELIS Ulama Indonesia (MUI) Kota Metro meminta Pemerintah Kota, kepoli­ sian, dan Kodim 0411/LT memantau berbagai ak­ tivitas penyakit masyarakat menjelang Ramadan yang tinggal hitungan hari lagi. Pemantauan penyakit masyarakat itu, menurut MUI Metro, terutama menyi­ sir tempat tempat hiburan, perhotelan, dan indekos di kota setempat yang kerap disalahgunakan menjadi

tempat maksiat. Sekretaris MUI Metro Nas­ rianto Effendi meminta pen­ gusaha hiburan bijaksana dengan tidak beroperasi selama Ramadan. MUI juga akan merekomendasikan Pemkot Metro untuk me­ mantau aktivitas hotel dan indekos. “Tidak dapat dimungkiri menjamurnya indekos se­ bagai tempat singgah warga luar Metro yang menempuh pendidikan, sering tempat

itu disalahgunakan menjadi tempat maksiat,” ujar Nasri­ anto, Senin (30/5). Dia mengatakan bukan bermaksud mengganggu ketenangan penghuni ho­ tel atau indekos. Pasalnya, kerap ditemukan hotel dan indekos itu disalahgunakan dan menjadi tempat terjadin­ ya penyakit masyarakat. “MUI merekomendasikan kepada Pemkot Metro untuk merazia hotel dan indekos menjelang, pertengahan,

hingga akhir Ramadan,” kata politikus PKS, yang kini menjabat sekretaris Komisi I DPRD Metro itu. Demi ketenangan umat muslim menjalankan ber­ bagai ibadah selama Rama­ dan, MUI mengharapkan pihak kepolisian memonitor peredaran mercon, yang su­ aranya menganggu ketenan­ gan umat yang sedang men­ jalani ibadah. Termasuk memintah pihak kepoli­ sian memantau keamanan

di pusat-pusat keramaian, apalagi menjelang Idulfitri. Menjelang Ramadan bi­ asanya MUI duduk bersama Pemkot, kepolisian, dan Kodim. “Nah, akan kami sam­ paikan rekomendasi ini. Intinya MUI meminta pen­ gawasan bisa dilakukan secara terus-menerus, men­ jelang Ramadan hingga menyambut Idulfitri. Sep­ erti maraknya mercon yang mengganggu.” (CAN/D1)


DAERAH

selasa, 31 mei 2016

LAMPUNG POST

24

Dugaan Korupsi Seragam Hansip Dihentikan Ketika ditanya apakah penanganan kasus tersebut telah di-SP3, Ardi Wibowo mengatakan penanganan kasus ini baru tingkat penyelidikan dan belum ke tingkat penyidikan. HARI SUPRIYONO

K

EJAKSAAN Negeri (Kejari) Kotabumi, Lampung Utara, menghentikan penangan­ an kasus dugaan korupsi pengadaan seragam hansip kantor Satpol PP Pemkab Lampung Utara 2013 senilai Rp1,1 miliar. Pasalnya, se­ telah satu tahun dilakukan penyelidikan dan pemeriksa­ an, ternyata tidak ditemukan alat bukti yang cukup. ”Setelah dilakukan pe­ nyelidikan dan diketahui tidak cukup bukti, maka Kejaksaan Negeri Lampung Utara menghentikan ka­ sus tersebut,” kata Kasi Pi­ dsus Kejari Kotabumi Ardi Wibowo, melalui telepon,

Senin (30/5). Dia menjelaskan sebelum­ nya pihaknya baru melaku­ kan proses penyelidikan atas adanya dugaan korupsi dalam anggaran pengadaan seragam pakaian hansip kantor Satpol PP Pemkab Lampung Utara. ”Karena tidak ditemu­ kan cukup bukti dan dari hasil temuan barang bukti, kuitansi pembelian barang telah sesuai, maka tidak ditemukan adanya kerugian negara,” ujar dia. Ketika ditanya apakah penanganan kasus tersebut telah di-SP3, Ardi Wibowo mengatakan penanganan kasus ini baru tingkat pe­ nyelidikan dan belum ke tingkat penyidikan. ”Maka

kasus ini cukup dihentikan dengan dasar tidak cukup bukti.”

Penyelidikan Berita sebelumnya, pihak Kejaksaan Negeri Kotabumi, Lampung Utara, melaku­ kan penyelidikan dugaan pe­n yimpangan anggaran dalam pengadaan seragam pakaian hansip kantor Sat­ pol PP daerah setempat dalam anggaran 2013. Hingga saat ini pihak Kejari setempat masih memanggil saksi-saksi secara maraton, baik terhadap sejumlah pe­ gawai Satpol PP maupun seluruh mantan kepala keca­ matan (camat) yang menda­ patkan pendistribusian se­ ragam hansip tersebut. Menurut Ardi Wibowo, mewakili Kajari Kotabumi Lila Agustina, ketika dimin­ tai keterangan di ruang ke­ rjanya, Kamis (16/4), mem­ benarkan pihaknya masih

DPRD Terima LKPj Bupati 2015 LAPORAN keterangan per­ tanggungjawaban (LKPj) B u p a t i L a m p u n g U t a ra 2015 diterima oleh De­ wan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) dalam ra­ pat paripurna di gedung Dewan setempat, Senin (30/5). Rapat ini dihadiri Ketua DPRD Rahmat Hartono dan wakil ketua III juga 35 ang­ gota Dewan, Forkopimda,

SKPD, ormas, LSM, dan ­organisasi kemasyarakatan lainnya. Juru Bicara Pansus LKPj Bupati 2015 Ali Darmawan mengatakan pihaknya meng­apresiasi kepala dae­ rah dalam meningkatkan kinerja jajarannya. Menu­ rut dia, banyak kepala satker maupun SKPD yang b e ke r j a s e s u a i d e n g a n arah­an dan ketentuan ber­

laku. Tetapi, beberapa di antaranya perlu dikritisi sebagai bahan evalua­s i ­eksekutif dalam memberi­ kan pelayanan terbaik ke­ pada masyarakat. “Kami sangat mengapre­ siasi kinerja bupati dalam meningkatkan jajarannya terhadap pelayanan kepada masyarakat,” kata dia, ke­ marin. Menurut Ali, terdapat

melakukan proses penyidik­ an kasus pengadaan pakai­ an seragam hansip terse­ but. “Saat ini kami masih melakukan pemeriksaan terhadap para saksi-saksi, baik itu pegawai Satpol PP maupun seluruh mantan camat yang menjabat pada waktu itu,” ujarnya. Ardi juga mengatakan pihaknya memanggil man­ tan camat yang menjabat pada waktu itu dikarenakan mereka mengetahui dalam pendistribusian pakaian seragam linmas di masingmasing seluruh kecamatan di Lampung Utara. Selain memintai keterangan para saksi-saksi, pihaknya telah menyita sejumlah seragam linmas untuk dijadikan ba­ rang bukti dan hal itu juga dilakukan untuk menge­ tahui kualitas pengadaan pakaian seragam. (D2) hari@lampungpost.co.id

enam poin kritik yang di­ sampaikan dalam jajaran pemerintah daerah Lam­ pura, di antaranya Dinas Kesehatan diminta untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, ter­ utama mereka pasien BPJS Ke ­s e h a t a n , m e r e v o l u s i tenaga kesehatan dalam memberikan pelayanan kesehatan di seluruh fasili­ tas kesehatan. (FIT/D2)

n LAMPUNG POST/RIAN PRANATA

SERAHKAN AKTA. Wakil Bupati Tulangbawang Heri Wardoyo bersama Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia Zaidirina (kanan) menerima akta Kemenkumham untuk Badan Usaha Milik Desa (BUMDes), roda perekonomian masyarakat, di GSG Pemkab Tulangbawang, Senin (30/5).

BUMDes Tingkatkan Ekonomi Warga PEMERINTAH Kabupaten Tulangbawang berharap d e n g a n a d a ny a B a d a n Usaha Milik Desa (BUM­ Des), roda perekonomian masyarakat di Sai Bumi Nengah Nyappur akan mu­ lai terangkat. Hal tersebut dikatakan Staf Ahli Bupati Bidang Ke­ masyarakatan dan Sumber Daya Manusia Zaidirina. Ia mengatakan dengan adanya BUMDes masyarakat Tulangbawang, khususnya yang ada di kampung, akan diajari untuk berbisnis. “Ini adalah awal, kami baru membuka pemikiran dan kami siapkan un­ tuk mereka kalau ingin berbisnis yang baik dan

menguntungkan. Selebih­ ny a u n t u k a p a p r o d u k unggulan BUMDes silakan dikembangkan, misalnya buah naga, tusuk satai atau jamur, silakan me­ reka kembangkan,” kata Zaidirina, Senin (30/5). Dia juga mengatakan pihaknya sangat yakin de­ ngan adanya BUMDes ini roda perekonomian masyarakat akan mulai terangkat. Zaidirina melanjutkan sebenarnya Pemerintah Pusat menginginkan 70% dari dana desa yang disa­ lurkan oleh APBN untuk usaha-usaha produktif yang dilakukan oleh masyarakat. Ia juga menyatakan un­ tuk saat ini tengah ber­

usaha mencari usaha yang tidak berisiko tinggi. “Kami pikir usaha semen ini tidak berisiko, karena ini ber­ dasarkan pesanan. Ada pesanan ya dibayar, se­ perti distributor. Jadi saya pikir risikonya tidak terlalu tinggi,” ujarnya. Zaidirina berharap usaha ini adalah perintisan atau sebagai pembuka. Selan­ jutnya masyarakatlah yang akan berkreasi. “Saya sangat yakin. Pe­ merintah Kabupaten Tu­ langbawang hanya meng­ giring, tetapi ternyata yang menjalankan ini adalah SDM yang ada di Tulang­ bawang dan ternyata hebat semua,” katanya. (ATA/D2)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.