Lampung Post Selasa, 7 Februari 2017

Page 1

facebook.com/ lampungpost

www.lampost.co

TERUJI TEPERCAYA

No. 14059 | TAHUN XLii | Terbit Sejak 1974 | Rp3.000 | selasa, 7 FEBRuari 2017 | 24 Hlm.

Ekonomi Lampung 2016 Menguat Jadi 5,15%

n LAMPUNG POST/IKHSAN DWI NUR SATRIO

EKONOMI LAMPUNG NAIK. Suasana pelabuhan peti kemas Pelabuhan Panjang, Bandar Lampung, saat akhir Januari. Pertumbuhan ekonomi Lampung 2016 yang tumbuh 5,15% relatif menguat dibanding pada 2015 yang tumbuh sebesar 5,13%. BADAN Pusat Statistik Lampung menyajikan pe­ ningkatan perekonomian Lampung 2016. Kepala BPS Lampung Yeane Irmaningrum mengatakan peningkatan diukur berdasarkan produk domes­ tik bruto (PDB) atas dasar harga berlaku mencapai Rp281,11 triliun dan PDB per kapita mencapai Rp34,3 juta. “Ekonomi Lampung tumbuh sebesar 5,15%, relatif menguat dibanding tahun 2015 yang tumbuh sebesar 5,13%,” kata dia di Kantor BPS Lampung, Senin (6/2). Yeane menambahkan dari sisi produksi, pertumbuhan tertinggi dicapai lapangan usaha pengadaan listrik dan gas serta informasi dan komunikasi yang masing-masing berkontribusi sebesar 22,49% dan 10,63%. Dari sisi pengeluaran, pertumbuhan tertinggi dicapai komponen pembentukan modal tetap bruto (PMTB) sebesar 8,61%, diikuti pengeluaran konsumsi rumah tangga 5,72%, dan pengeluaran konsumsi lembaga nonprofit yang melayani rumah tangga (LNPRT) sebesar 5,56%. Sementara itu, ekonomi Lampung triwulan IV 2016 bila dibandingkan triwulan IV 2015 (year on year) yang tumbuh sebesar 5,01% justru melam­ bat bila dibandingkan periode yang sama pada tahun sebelumnya, yaitu sebesar 5,33%. Dari sisi produksi, hal ini disebabkan efek musiman pada lapangan usaha, yaitu pertanian, kehutanan, dan perikanan yang mengalami kon­ traksi 31,32%. “Dari sisi pengeluaran, disebabkan penurunan ekspor barang dan jasa serta penge­ luaran konsumsi rumah tangga,” kata Yeane. Secara spasial, pertumbuhan ekonomi Lampung 2016 berada pada posisi keempat di Sumatera setelah Bengkulu, Sumatera Barat, dan Sumatera Utara. Selain itu, Yeane memperkiraan pada triwulan I 2017 kondisi ekonomi konsumen Lampung lebih optimistis dibandingkan kondisi saat ini dengan nilai in­ deks tendensi konsumen (ITK) sebesar 103,19. “Perkiraan naiknya kondisi ekonomi kon­ sumen didasari perkiraan pendapatan yang meningkat pada triwulan I mendatang.” Selanjutnya, bila dibandingkan nilai ITK Lampung triwulan IV 2016 sebesar 102,29, hal itu menunjukkan kondisi ekonomi konsumen Lampung pada triwulan IV 2016 mengalami peningkatan dibanding triwulan sebelumnya. “Meningkatnya kondisi ekonomi Lampung disebabkan naiknya pendapatan dan ­volume konsumsi barang dan jasa. Sebaliknya, penga­ruh inflasi terhadap total pengeluaran rumah tangga menekan indeks ITK,” ujar Yeane. (AJI/E2)

Tindak Tegas

Perusuh Pilkada Masa tenang sebaiknya dimanfaatkan masyarakat untuk berpikir dan merenungkan pasangan calon yang akan dipilih.

Effran Kurniawan

K

E P O L I S I A N D a e ra h (Polda) Lampung meng­ultimatum kepa­ da seluruh pihak yang memicu kerusuhan dalam pemilihan kepala daerah (pilkada) di Lam­ pung. Tindakan tegas bakal dikenakan pada setiap perusuh yang mengganggu jalannya pesta demokrasi itu. Kepala Biro Operasional Polda Lampung Kombes Yosi Hari­ yoso menjelaskan pihaknya siap mengamankan pesta demokrasi di Lampung pada 15 Februari mendatang. Jika dalam kegiat­ an itu terdapat hal-hal yang bertentangan dengan hukum, seperti terjadinya kerusuhan dan membuat kondusivitas daerah menjadi tidak aman, aparat kepolisian tidak segan menindaknya dengan tegas. “Persiapan kami sudah dimulai dengan mengajari masyarakat agar tidak terdapat konflik. Seandainya konflik, akan kami tangani dengan baik dan tegas,” kata Yosi di ruang kerjanya, Senin (6/2). Namun, berdasarkan hasil monitoring yang dilakukan jajaran polisi daerah, Lampung

masih dalam kategori kon­ disi aman. Sebab, jika petugas mendapati adanya dugaan akan terjadinya kericuhan, dapat dengan cepat teratasi. “Di Mesuji juga saat ini sudah tidak ada masalah karena kami terus monitoring di sana,” kata dia. Dalam menjaga keamanan, kata Yosi, petugas terus berkoor­ dinasi dengan instansi terkait agar senantiasa dapat bekerja sama untuk melaksanakan pilkada dengan baik. “Kami terus ber­ koordinasi dengan instansi terkait seperti TNI, KPU, panwaslu, dan

Di Mesuji juga saat ini sudah tidak ada masalah karena kami terus monitoring di sana. Bawaslu. Pak kapolda terus berke­ liling ke daerah yang melaksana­ kan pilkada itu,” ujarnya. Hal senada dikatakan Ketua KPU Provinsi Lampung Nanang Treng­ gono. Menurutnya, pihaknya telah berkoordinasi dengan polisi dan TNI, tapi KPU juga meminta seluruh lapisan masyarakat ikut melakukan pengamanan. Hal itu dikarenakan ketika masuk wilayah hari tenang, semua pihak harus menjaga keamanan ber­ sama. “Tidak hanya KPU dan Bawaslu, tetapi juga masyarakat

juga harus saling menjaga kondu­ sivitas pilkada,” kata dia. Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Lampung Fatikhatul Khoiriyah, saat memimpin apel siaga panwas Pilkada Tulang­ bawang di Lapangan Ethanol Unit II Banjaragung, kemarin, juga megimbau seluruh panitia pengawas bersinergi dengan masyarakat. “Bawaslu saat ini sudah mempersiapkan seluruh pengawas, mulai dari PTPS sam­ pai dengan panwas kabupaten untuk pilkada 15 Februari 2017,” ujarnya.

TAJUK

Bendungan Penguat Pangan PERTUMBUHAN penduduk melaju pesat secara oto­ matis memicu peningkat­a n ­k ebutuhan, baik sandang maupun pangan. Pemerintah pun menargetkan menjadi lumbung pangan dunia pada 30—40 tahun mendatang. Untuk mencapai swasembada pangan yang pernah dialami Indonesia pada 1986 tidaklah mudah. Karena itu, pemerintahan Jokowi-JK merancang program-program pendukung pertanian. Pada 2017 ini, negeri ini bertekad swasembada beras. Salah satunya pembangunan infrastruktur seperti irigasi dan bendungan. Sebab, kunci ketahanan pangan adalah ketersediaan air. Air amat vital dalam tata per­ tanian nasional. Hingga akhir 2019, Indonesia menarget pembangunan 65 bendungan, terdiri 49 bendungan baru dan 16 lanjut­ an. Hal ini diharap mampu meningkatkan pasokan air untuk irigasi lahan pertanian. Salah satu bendungan yang dibangun itu berada di Lampung. Bendungan Way Sekampung, Pringsewu. Megaproyek bendungan ini diprediksi menghabiskan dana APBN mencapai Rp2 triliun. Kini pembangunan bendungan masuk tahap penger­ jaan rekanan dan ditargetkan selesai pada 2019. Meski dalam kontrak kerja pembangunan bendungan dilak­ sanakan pada 2016—2020. Megaproyek itu berlokasi di tiga kecamatan di Pring­ sewu, yakni Pagelaran, Pagelaran Utara, Banyumas, dan satu kecamatan di Tanggamus, Kecamatan Pugung. Bandungan melewati 13 desa di Pringsewu dan empat desa di Tanggamus. Bendungan itu juga memiliki luas tampungan menca­ pai 800 ha dengan areal genangan 627,17 ha. Bendungan tersebut diharapkan mampu menyediakan air irigasi un­ tuk 55.373 ha areal pertanian. Kemampuannya memacu peningkatan intensitas tanam menjadi 270% dengan pola tanam padi-padi-palawija. Selain itu, megaproyek ini memiliki multiefek pengem­ bangan luasan rumbia 17.334 ha, penyediaan air baku 2.482 liter per detik, serta pembangunan pembangkit listrik 2 x 2,7 mw. Perlu disadari keberadaan bendungan ini amat dibu­ tuhkan untuk menjadikan Lampung sebagai penghasil komoditas pertanian untuk menuju swasembada. Ter­ lebih lahan pertanian padi di Provinsi Lampung cend­ erung berkurang karena keterbatasan saluran irigasi. Kita berharap bendungan Way Sekampung, Lampung, mampu meningkatkan produksi padinya sehingga menjadi daerah penghasil padi nomor dua nasional setelah Jawa Timur. Tekad ini turut menguatkan Indonesia mencapai target lumbung pangan dunia. n

Katy Perry Geluti Bisnis Sepatu Hlm. 22

Netralitas Pada bagian lain, pemerintah menjamin netralitas dalam pelaksanaan pilkada serentak di 101 wilayah di Tanah Air. Aparat keamanan pun telah diultimatum untuk tidak ragu mengambil tindakan tegas agar pesta demokrasi dapat berjalan aman, tertib, dan sukses. Menko Politik, Hukum, dan Keamanan Wiranto memasti­ kan tidak ada pihak mana pun yang coba mengganggu proses demokrasi. Adapun makna tertib menyisipkan pesan agar seluruh pihak bersedia mematuhi per­ aturan yang berlaku. “Siapa pun yang menang punya integritas dan memang menjadi pilihan rakyat,” kata dia ditemui usai Rakor di kantor Kemenko Polhu­ kam, kemarin. (TRI/MI/R5) triyadi@lampungpost.co.id

Kami Ingin Cari Lahan Pengganti Way Sekampung MALANG nian nasib pemi­ lik lahan asal Kecamatan Pugung, Tanggamus, yang terkena dampak megaproyek pembangunan Bendungan Way Sekampung, di bawah kewenangan Balai Besar Wilayah Sungai Mesuji Way Sekampung (BBWSMWS). Hingga kini nasibnya masih terkatung-katung lantaran pemerintah be­ lum mengganti rugi lahan perkebunan yang merupa­ kan sumber penghidupan mereka sebagai petani. Pembangunan infrastruk­ tur yang harusnya berdampak untuk kemaslahatan dan ke­ sejahteraan rakyat, justru

@lampostonline @buraslampost

sebaliknya, lahan Sementara para Wilayah Proyek Bendungan Way pemilik pertanian rusak lahan yang Sekampung di Tanggamus dengan ganti terkena dampak rugi tersendat. sudah tidak meng­ KECAMATAN PUGUNG Padahal, ganti urus perkebunan­ rugi itu sedia­nya nya karena dijan­ Pekon Tiuhmemon 44 ha jikan segera dise­ untuk mencari penghidupan di Pekon Tangkitserdang lesaikan. Bahkan, 22 ha belas­an warganya tempat lain, jus­ 21 ha telah memanjar tru perlahan habis Pekon Banjaragung Ilir kare­n a pemba­ areal perkebunan Pekon Rantautijang 5 ha yaran penggantian untuk mengganti yang tak kunjung lahannya yang 0 10 20 30 40 50 tepat waktu dan terkena genangan. Sumber: Data Pemberitaan janji. Uang panjar terse­ Kepala Pekon Tiuhmemon, pihak BBWSMWS, Dinas PU but terancam hilang karena Ali Sayid Hasanudin, men­ dan masyarakat pemilik lahan tak kunjung dilunasi. erangkan setelah dilaksana­ sejak Juni 2016, rencana peng­ “Mereka mengharap uang kan beberapa kali rapat pem­ gantian tersebut belum juga ganti rugi itu untuk meluna­ bahasan yang melibatkan terealisasi. sinya. Kan, kasihan. Mereka

sudah tidak mengurus kebun­ nya. Berniat mengganti ­dengan membeli lahan lain dan su­ dah memberikan panjar, tapi malah terancam hilang,” ujar Sayid, belum lama ini. Ia menjelaskan untuk wilayah Tanggamus, hanya Kecamatan Pugung yang wilayahnya terkena rencana pembangunan, di antaranya Pekon Tiuhmemon seluas 44 hektare, Pekon Tangkitserdang 22 hektare, Pekon Banjaragung Ilir 21 hektare, dan Pekon Ran­ tautijang 5 hektare. Khusus di wilayah Pekon Tiuhmemon, tanah seluas 44 hektare terse­ but dimiliki sekitar 63 orang. (U2) n ABU UMARALY

OASIS

Kapalan dan Kanker Kerongkongan SEBUAH penelitian terbaru dari Queen Mary Univer­ sity of London di Amerika Serikat (AS) menemukan pengaruh keratin dengan kanker kerongkongan yang disebut tylosis. Keratin adalah protein yang terdapat pada lapisan luar kulit yang berperan membentuk penebalan kulit (kapalan) di kaki atau tangan seseorang. Penelitian yang telah dipublikasikan di jurnal Nature Communications ini mengukur kadar keratin pada tikus yang telah dimodifikasi gen iRHOM2-nya sehingga menyebabkan kulit mereka lebih tipis dari tikus lainnya. Hasilnya, kadar keratin pada tikus tersebut meningkat dan berisiko menyebabkan tylosis lebih dari 95%. Pe­ neliti juga menemukan hasil yang sama ketika mengukur keratin pada manusia dengan tylosis. Sebab, keratin berpengaruh terhadap penyakit, seperti kanker epitel dan penebalan kulit, tetapi peran lebih besarnya untuk kanker tylosis. (MI/R5)


POLITIK

2 I Selasa, 7 Februari 2017

LAMPUNG POST

Golkar Pastikan Khamami Menang Satu Putaran

n LAMPUNG POST/JUAN SANTOSO S

PASTIKAN MENANG. Jajaran pengurus DPD I Partai Golkar Provinsi Lampung yang dipimpin Sekretaris DPD I Supriadi Hamzah foto bersama calon bupati-wabup Kabupaten Mesuji nomor urut 2, Khamami-Saply, di posko pemenangan di Desa Gedungram, Kecamatan Tanjungraya, Senin (6/2). Dalam kesempatan itu, Golkar pastikan Khamamik menang satu putaran.

379 Saksi Siti-Edi Dibekali Ilmu PARTAI koalisi pengusung Siti Rahma-Edi Agus Yanto (NasDem dan PAN) meng­ gelar bimbingan teknis (bimtek) untuk saksi di eks Rumah Makan Dua Saudara, Pringsewu, Senin (6/2). Pemberian bimbingan teknis untuk para saksi dilak­ sanakan sehari dengan jum­ lah peserta mencapai 379 seKecamatan Pringsewu. Jum­ lah itu dihitung berdasarkan jumlah TPS yang mencapai 174, di kali dua orang saksi/ TPS, di tambah dua orang/ pekon atau kelurahan. Menurut Erizal, yang juga Bapilu dari PAN, menyatakan saksi yang diberikan bimtek adalah saksi di dalam TPS. Namun, koalisi Riti RahmaEdi Agus Yanto mengangkat empat saksi terdiri dari tiga saksi di luar TPS dan satu saksi di dalam TPS. “Tiga orang saksi di luar TPS, itu­ lah yang tidak diberi bimtek oleh partai,” ujarnya. Erizal menambahkan empat saksi yang dipersiapkan untuk mengawal jalannya perhitun­ gan diambil masing-masing dari kader PAN dua orang dan kader NasDem dua orang. Dia menjelaskan pelaksa­ naan pelatihan saksi bertu­ juan memberi ilmu penge­ tahuan tentang tugas saksi dalam pilkada. Dia menjelas­ kan saksi paling tidak harus tahu UU Pilkada, paham atau mengetahui orang yang datang adalah benar mem­ punyai hak pilih, bisa men­ gantisipasi kecurangan. Adapun dari sembilan ke­ camatan yang sudah melak­ sakan pelatihan saksi meliputi Pagelaran, Pagelaran Utara, Banyumas, Sukoharjo, dan Adiluwih. Kemudian yang be­ lum melaksanakan dan akan secepatnya dilaksanakan, yakni Ambarawa, Pardasuka, dan Gadingrejo. (WID/U2)

Distribusi Logistik 12 Februari KPU utamakan pendistribusian logistik ke daerah yang sulit diakses dengan pengawalan panwaslu dan aparat keamanan. TRIYADI ISWORO

K

OMISI Pemilihan Umum (KPU) lima kabupaten pelak­ sana pilkada 15 Februari mulai mendistribusikan logistik ke tempat pemung­ utan suara (TPS) pada H-3, tepatnya Minggu (12/2). Dis­ tribusi akan dikawal aparat keamanan dan mengutama­ kan wilayah terisolasi atau sulit diakses. Logistik pilkada yang akan didistribusikan meli­ puti surat suara, bilik sua­ ra, kotak suara, tinta, alat pencoblos, dan lainnya. Untuk jumlah surat suara, berdasarkan daftar pemilih tetap (DPT) ditambah 2,5% surat suara untuk setiap TPS dan juga ditambah 2.000 surat suara pemilihan ulang. Adapun DPT di lima ka­

bupaten tersebut meliputi Pringsewu 310.046 pemilih, Lampung Barat 214.648 pemilih, Mesuji 141.634 pemilih, Tulangbawang 299.032 pemilih, dan Tu­ langbawang Barat 179.263 pemilih. “Nanti dari gudang KPU kami serahkan kepada PPK untuk didistribusikan di seluruh kecamatan pada 12 Februari. Keesokan harinya didistribusikan kepada PPS untuk ditempatkan di TPS,” kata Ketua KPU Pringsewu A Andoyo kepada Lampung Post, Senin (6/2). Pimpinan KPU Tulang­ bawang Barat Darwin Eko Saputra juga mengatakan hal yang sama. Untuk pendistribusiannya akan dikawal dengan pihak ke­ polisian dan panwascam. Ketua KPU Lampung Ba­ rat, Imtizal, menjelaskan

pendistribusian logistik akan diprioritaskan di daerah pegunungan Su­ woh. “Kami distribusikan logistik yang di dalam kotak seperti surat suara dan C1 pleno,” ujarnya. Sementara Sekretaris KPU Lampung Barat Mu­ nandar menambahkan pendistribusian logistik akan diperioritaskan bagi daerah yang terpencil, yaitu tiga kecamatan terdiri dari Suoh, Bandarnegeri Suoh, Pagardewa. Pendis­ tribusian logistik untuk tiga kecamatan tersebut akan dilaksanakan secara serentak. Selain untuk tiga keca­ matan tersebut, pendistri­ busian logistik yang masih dalam perioritas pertama adalah dua pekon di Keca­ matan Lumbokseminung, yaitu Pekon Ujungrembun dan Pancurmas. Kedua pekon tersebut merupakan daerah yang sulit dijang­ kau.

Pengawasan Ketua Bawaslu Provinsi Lampung Fatikhatul Khoiri­ yah menginstruksikan jajarannya untuk turut mengawal pendistribusian sampai ke TPS. “Kami ber­ sama KPU dan kepolisian bersama-sama menjaga dan mengamankan logis­ tik tersebut,” kata Khoir, sapaan akrabnya. Ia menerangkan jajaran­ nya untuk melakukan pene­ kanan atau pengawasan leb­ ih terhadap daerah-daerah yang masuk zona rawan. “Ada beberapa catat­a n wi­layah yang secara geo­ grafis sulit diakses seperti di Suoh, Lampung Barat, yang dijangkau dengan sepeda motor trail. Tadi juga Ka­ polda sudah instruksi ke­ pada kapolres untuk bisa berkoordinasi dengan klub motor trail bisa mengawal logistik sampai tujuan,” ujarnya. (ELI/U2) triyadi@lampungpost.co.id

249 Surat Suara Rusak Dimusnahkan KOMISI Pemilihan Umum (KPU) Lampung Barat me­ mastikan akan memusnah­ kan 249 surat suara. Jumlah itu terdiri dari 13 surat suara rusak dan kelebihan 236 surat suara. Komisioner KPU Lam­ pung Barat Ronansyah, Senin (6/2), menerangkan setelah dilakukan pelipatan surat suara dan penyorti­ ran pada 1—5 Februari, diketahui terdapat keru­ sakan dan kelebihan surat

suara. ”Jadi setelah disortir, kami menemukan ada 13 surat suara rusak dan ada kelebihan 236 surat suara,” kata dia. Dengan ditemukannya kelebihan dan surat suara rusak, ujar Ronansyah, pihaknya mengundang se­ luruh liaison officer (LO) dari kedua pasang calon disaksikan pihak pan­ waslu dan kepolisian akan melakukan pemusnahan terhadap surat suara rusak

dan kelebihan surat suara tersebut. Secara perinci ia men­ erangkan jumlah total surat suara yang akan digunakan pada pilkada 15 Februa­ ri mendatang sebanyak 220.276. Jumlahnya seba­ nyak 214.648 sesuai dengan daftar pemilih tetap (DPT) dan lalu ditambah 5.628 surat suara cadangan. ”Selain melakukan peli­ patan dan sortir kemudian pac­king, kami juga sudah

me­nyiapkan kotak suara se­b anyak 578 unit. Dari jum­lah tersebut, sebanyak 533 untuk memasukkan surat suara saat pencoblosan di TPS. Sisanya, 45 kotak ditempatkan di 15 kecamat­ an dengan masing-masing ke­camatan sebanyak tiga ko­tak. Kemudian telah di­ siapkan sebanyak 1.090 bilik suara yang dibagi per TPS sebanyak dua,” ujar mantan Sekretaris PC PMII Bandar Lampung itu. (RIP/U2)

MENJELANG akhir masa kampanye dan mendekati hari H pemungutan suara pilkada bupati dan wakil bu­ pati pada 15 Februari 2017, jajaran pengurus DPD I Gol­ kar Provinsi Lampung turun gunung ke Kabupaten Mesuji guna pemantapan barisan dengan tujuan memenang­ kan Khamami sebagai bupati periode 2017—2022. Rombongan yang di­ pimpin langsung Sekretaris DPD I Golkar Provinsi Lam­ pung Supriadi Hamzah dan diikuti oleh Riza Mihardi, Made Bagiase, Indra Karya­ di, Muhidin, dan Miswan Rodi langsung mengadakan pertemuan internal dengan seluruh jajaran pengurus harian DPD II Golkar Me­ suji di posko pemenangan cabup-cawabup nomor urut 2, pasangan KhamamiSaply, di Desa Gedungram, Tanjungraya, Senin (6/2). Hadir juga dalam perte­ muan tersebut seluruh peng­urus pimpinan keca­ matan PG, kemudian cabup

dan ca­wabup nomor urut 2, Khamami dan Sapli. Dalam ke­s empat­a n itu, Supriadi Ham­z ah mem­ berikan pemantapan untuk memenang­kan pilkada kali ini. “Golkar yang sudah mempunyai pengalaman berpuluh tahun, teruji, memastikan kemenangan Khamami-Saply,” ujarnya. Ketua DPD II PG Kabupa­ ten Mesuji Tri Isyani menam­bahkan pihaknya dengan se­mua kekuatan mesin par­tai yang sudah terbukti dan cukup mum­ puni untuk mencapai tu­ juan, yakni mem­berikan k e m e n a n g a n k e ­p a d a pasangan Khamami-Saply. “Kami mendapat atensi da­ri Ketua Umum PG, Setya No­vanto, untuk memenang­ kan semua calon bupati yang di­usung oleh Partai Golkar. Dan kami pastikan pasan­ gan ca­bup dan cawabup yang ka­mi usung di Me­suji, Khamami-Saply pasti me­ nang. Pesannya kami ha­rus all out,” ujarnya. (UAN/U2)

KPU Lampung Pleno Tapal Batas Hari ini KOMISI Pemilihan Umum (KPU) Lampung akan menggelar pleno solusi pemilih di tiga dusun tapal batas Mesuji—Tulang­ bawang hari ini (7/2), atau sembilan hari menjelang pilkada 15 Februari 2017. “Untuk tapal batas yang jelas sudah disetujui oleh KPU RI. Besok siang (hari ini) di KPU Provinsi akan kami plenokan mengenai usulan KPU kabupaten mengenai mendirikan TPS di dusun tersebut, baik untuk Mesuji maupun Tu­ langbawang,” kata Ketua KPU Lampung Nanang Trenggono kepada Lam-

pung Post, Senin (6/2). Tiga dusun yang secara geografis terletak di tapal batas antara Mesuji dan Tu­ langbawang meliputi Dusun Kualamesuji, Dusun Mi­ nakjebi, dan Dusun Telukge­ dung. KPU provinsi menurut Nanang akan membuatkan surat keputusan yang legal dan formal untuk KPU Me­ suji dan Tulangbawang. “Tadinya mau rapat Se­nin (6/2), tapi komisioner kami berhalangan, seperti Bu Han­ di Mulyaningsih ada agenda apel siaga panwas Pilkada Tulangbawang di Lapangan Ethanol Unit II Banjaragung,” kata dia. (TRI/U2)

SELINTAS

Adeham Ingatkan Partisipasi Pemilih KEBERHASILAN pembangunan di Tulangbawang Barat (Tubaba) selama ini tidak lepas dari kerja sama antara tiga komponen yang saling mendukung, ketiganya adalah kerja umara/pemimpin, doa ulama, dan dukungan warga masyarakat Tubaba. Hal tersebut dikatakan Penjabat Bupati Tubaba Adeham pada acara pembacaan selawat shimtut dhuror dan tablig akbar bertemakan Peningkatan kesatuan dan kesatuan umat Islam sekaligus malam silaturahmi antara habaib, ulama, umara, TNI, dan Polri yang dipusatkan di taman kuliner Kagunganratu, Kecamatan Tulangbawang Udik, Minggu (5/2) malam. Secara khusus Adeham berpesan terkait pelaksanaan pilkada di kabupaten setempat yang tinggal beberapa hari lagi, ia minta partisipasi warga untuk datang pada hari pencoblosan 15 Februari itu. (CK11/U2)

Parosil Blusukan tanpa Henti CALON bupati Lampung Barat nomor urut 1, yang diusung PDI Perjuangan, PAN, Golkar, dan PKPI, Parosil Mabsus, terus ber­upaya meraih simpati warga. Selain menggelar kampanye dia­logis dengan warga, calon yang diusung koalisi Lampung Ba­rat Hebat itu melakukan blusukan ke Taman Kota Hamtebiu un­tuk menyapa warga yang tengah menikmati akhir pekan, Sab­tu (4/2). Parosil, yang datang bersama tim pemenangan menjelang sore hari tersebut, selain menyapa pengunjung juga berbincang dengan sejumlah pedagang sembari menikmati jagung bakar di pinggir kolam. (RIP/U2)

PENGUMUMAN

PERMOHONAN IZIN LINGKUNGAN Sehubungan dengan surat permohonan PT. Paragon Perdana Mining Nomor : 001/CB-PPM/II/2017 tanggal 01 Februari 2017 tentang Permohonan Penerbitan Izin Lingkungan, maka disampaikan bahwa akan dilaksanakan : Jenis Kegiatan : Penambangan dan Pengolahan Zeolit Lokasi : Pekon Tenor Kecamatan Cukuh Balak Kabupaten Tanggamus Perusahaan : PT. Paragon Perdana Mining

n LAMPUNG POST/WIDODO

BERI PELATIHAN. Calon wakil bupati, Edi Agus Yanto, memberikan materi pada pelatihan saksi di Kecamatan Pringsewu, Edi berharap para saksi tahu betul aturan pilkada, tahu orang yang betul-betul memiliki hak pilih dan siap melaporkan hasil pilkada. Pelatihan saksi dilaksanakan di eks Rumah Makan Dua Saudara, di Pringsewu, Senin (6/2).

Saran, Pendapat, dan Tanggapan dapat disampaikan kepada Bupati Tanggamus melalui Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Tanggamus paling lambat 10 (sepuluh) hari kerja sejak pengumuman ini disampaikan. PLT. BUPATI TANGGAMUS TTD SAMSUL HADI


LAMPUNG POST

RUMAH DEMOKRASI

selasa, 7 februari 2017

I3

NasDem Ingatkan Jajaran Solid Setiap calon yang diusung akan menang karena gagasan restorasi perubahan, bukan karena transaksional. EKA SETIAWAN

D

PW Partai NasDem Provinsi Lampung mengingatkan ja­ jaran di lima kabupaten, khususnya Mesuji, tidak mudah terprovokasi dan semakin solid di delapan hari menjelang Pilkada 15 Februari 2017. “Kami harapkan di Me­ suji jangan sampai ada ge­ jolak, sehingga kami selalu mengingatkan seluruh tim untuk memperkuat calon untuk menjaga keaman­ an, baik sebelum maupun pasca, karena pilkada ini tujuan utamanya memilih pemimpin demi kesejahtera­ an masyarakat,” kata Sekre­ taris DPW Partai NasDem Lampung Fauzan Sibron saat diwawancarai di kantor Komisi IV DPRD Lampung, Selasa (6/2).

n LAMPUNG POST.DOK

Fauzan Sibron Oleh karena itu, pihaknya menekankan kepada seluruh kader NasDem, baik struktur maupun tim, untuk tidak mudah terprovokasi. “Tim pemenangan kami sendiri, sesuai internal survei, Pak Khamami menang tinggal menjaga kondusivitas dan kesolidan,” ujarnya. Untuk Pilkada Pringsewu, terus Fauzan, pihaknya sa­ ngat sadar NasDem tidak mendukung petahana, me­ lainkan mendukung Siti Rahma-Edy Agus Yanto. Namun, ia yakin pasangan

yang ditawarkan merupa­ kan apa yang diharapkan masyarakat dan mampu membawa perubahan. “Berdasarkan pengama­ tan hasil kinerja, kami me­ lihat masyarakat Pringsewu mengharapkan pemimpin baru. Maka, kami tawar­ kan pemimpin baru yang insya Allah bisa membawa perubahan di Pringsewu,” kata dia. Disinggung soal target, Fauzan optimistis lima pasang calon yang diusung NasDem akan memenang­ kan hajat Pilkada 2017. “Targetnya 100% menang di Lampung dan optimis­ tis.” Ia pun yakin setiap calon yang diusung akan menang karena gagasan restorasi perubahan bukan karena transaksional. “Kami ber­ harap para pemilih cerdas dalam menentukan pilihan. Ketika kami salah dalam menentukan, kami akan salah menentukan harap­ an,” ujar Fauzan.

Pendaftaran Caleg

Di sisi lain, NasDem Lam­ pung juga telah menyiapkan program jangka pendek dan jangka panjang dalam rangka menuju Pemilu 2019. Program jangka pendek yakni kesiapan infrastruktur partai. Pada Feb­ ruari ini kesiapan NasDem bu­ kan hanya nama, melainkan juga kesiapan kantor. “Jadi, untuk verifikasi faktual KPU sudah siap,” kata dia. Jangka panjang, pada per­ tengahan hingga akhir Februa­ ri ini NasDem akan membuka pendaftaran bagi bakal calon anggota legislatif untuk Pileg 2019. “Kami mengajak seluruh tokoh masyarakat maupun ASN yang ingin bergabung kita sangat terbuka. Kenapa kami buka seka­ rang, karena kami ingin mereka tergabung menjadi kader partai sehingga saat mereka duduk di legislatif, mereka paham pola ker­ ja restorasi sebagai wakil rakyat,” ujarnya. (D1)

n ANTARA/M AGUNG RAJASA

KAMPANYE AKBAR. Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto (tengah) bersama pasangan calon gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan (kanan), dan calon wakil gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno (kiri), menyapa pendukungnya saat rapat umum kampanye akbar di Lapangan Banteng, Jakarta, Minggu (5/2). Kampanye akbar yang dihadiri ribuan pendukung pasangan calon nomor urut 3 tersebut merupakan pergelaran kampanye terakhir Pilgub DKI 2017.

Paswaslu Tulangbawang Gelar Apel Siaga Pilkada

eka@lampungpost.co.id

116 Kader Demokrat Lampung Hadiri Rapimnas SEBANYAK 116 kader Par­ tai Demokrat Lampung tu­ rut menyukseskan Rapat Pimpinan Nasional (Rapim­ nas) Partai Demokrat di JCC Senayan Jakarta yang akan gelar pada Selasa (7/2). Peserta rapimnas tersebut terdiri dari utusan DPD yaitu ketua, sekretaris, bendaha­ ra, dan direktur eksekutif. Dari DPC adalah ketua dan sekretaris serta seluruh ang­ gota Fraksi Partai Demokrat DPRD se-Lampung. “Unsur DPD yang akan

hadir terdiri dari ketua, sek­ retaris, bendahara, direktur eksekutif, ketua BPOKK, dan ketua BPPD. Selain itu, un­ sur DPC akan dihadiri ketua dan sekretaris. Kemudian juga hadir seluruh anggota Fraksi Partai Demokrat di DPRD se -Lampung yang berjumlah 80 orang, se­ hingga total peserta rapim­ nas dari Lampung sebanyak 116 orang,” kata Sekretaris DPD Partai Demokrat Lam­ pung Fajrun Nadjah Ahmad, Senin (6/2).

Ia juga mengatakan Rapimnas Partai Demokrat kali ini sangat spesial, karena sejak kongres di Surabaya 2015 lalu, baru sekali ini dilaksanakan ra­ pat pimpinan nasional yang melibatkan seluruh anggota Fraksi Demokrat DPRD seIndonesia. “Tentu akan banyak hal yang menjadi penekanan Ketua Umum DPP PD bagi seluruh jajaran kader se-Indo­ nesia. Karena itu, semua yang sudah ditentukan menjadi pe­

serta wajib untuk hadir,” ujar Fajar, sapaan akrabnya. Dia juga memperkira­ kan Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono akan banyak memberikan strategi pe­ menangan pilkada maupun pileg dan pilpres menda­ tang. “Rapimnas akan men­ jadi momen penting bagi se­ maraknya kembali semangat kader untuk meraih keme­ nangan demi kemenangan dalam kompetisi politik ke depan,” ujarnya. (TRI/U2)

Tony Eka Chandra Jabat Ketua Fraksi Golkar KOMPOSISI Fraksi Partai Golkar DPRD Lampung kembali dirombak. Jabatan ketua fraksi yang sebelum­ nya diamanahkan pada Wakil Ketua DPRD Ismet Roni kini dimandatkan kepada Sekretaris Komisi III Tony Eka Candra. Pada kepemimpinan Ke­ tua DPD I M Alzier Dianis Thabranie, jabatan ketua fraksi didaulatkan kepada Ririn Kuswantari. Lalu, menjelang musdalub, kom­ posisi diubah, Ismet Roni menjadi ketua. Kemudian, usai pelantikan pengurus DPD I, komposisi berubah kembali. Perombakan kompo ­ sisi fraksi itu disampaikan Wakil Ketua DPRD Lam­ pung Imer Darius yang menjadi pimpinan sidang paripurna perubahan pe­ raturan DPRD No. 1 Tahun 2014. Dalam pembahasan­ nya, ada perubahan susu­ nan Fraksi Partai Golkar DPRD Lampung dan kom­ posisi alat kelengkapan De­ wan dari Fraksi Partai Gol­ kar pada masing-masing komisi. “Iya ada peruba­ han susunan Fraksi Golkar DPRD Lampung,” katanya

di ruang paripurna DPRD Provinsi Lampung, Senin (6/2). Ia menjelaskan Ketua Fraksi Partai Golkar di­ amanahkan kepada Tony Eka Candra, Sekretaris Fraksi Partai Golkar Ririn Kuswantari, dan Wakil Ketua Fraksi Ali Imron. Dengan anggota Fraksi Partai Golkar yakni Ismet Roni, Azwar Yacub, FX Siman, Thaib Husien, Mis­ wan Rody, Mirzalie, dan Nyoman Suryana. “Selain fraksi dan kom­ posisi di setiap komisinya, perubahan anggota DPRD dari fraksi juga terjadi di komposisi badan ang­ garan/badan legislasi dan beberapa badan,” kata Wakil Ketua DPD Partai Demokrat Lampung ini. Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Dewan (Se ­ kwan) Provinsi Lampung Kherlani dalam sambu­ tannya mengatakan pe­ rubahan susunan Fraksi Partai Golkar dan personel alat kelengkapan DPRD Provinsi Lampung dengan SK No. B-05/DPDPG-I/LPG/ I/2017 tanggal 2 Februari 2017. (TRI/U2)

n ANTARA/ASEP FATHULRAHMAN

DISTRIBUSI LOGISTIK PILKADA. Sejumlah pekerja mengepak surat suara pilkada serentak untuk didistribusikan ke TPS di gudang kantor KPUD Serang, di Serang, Banten, Senin (6/2). KPUD setempat menargetkan pendistribusian perlengkapan pilkada seperti surat suara, kotak suara, tinta sidik jari, serta semua jenis formulir terkait sudah diterima panitia pemilihan kecamatan (PPK) tanggal 8 Februari 2017 atau seminggu sebelum tanggal pencoblosan.

 LAMPUNG POST/FERDI IRWANDA

APEL SIAGA. Pengawas Pemilihan Umum (Panwaslu) Kabupaten Tulangbawang menggelar apel siaga pemilihan bupati dan wakil bupati yang dihadiri langsung Kapolda Lampung Irjen Sudjarno dan Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Provinsi Lampung Fatikhatul Khoiriyah.

M

ENJELANG Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak pada 15 Februari mendatang Panitia Pengawas Pemilihan Umum (Paswaslu) Kabupaten Tulangbawang gelar apel siaga pemilihan bupati dan wakil bupati yang dihadiri langsung Kapolda Lampung Irjen. Pol. Sudjarno dan Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Provinsi Lampung Fatikhatul Khoiriyah. Kegiatan tersebut bertujuan untuk mengecek kesiapan personil keamanan dalam pelaksanaan pilkada. Dalam sambutannya Ketua Bawaslu Provinsi Lampung Fatikhatul Khoiriyah mengatakan, agar seluruh Panitia Pengawas Pemilihan Kecamatan (Panwascam) dapat meningkatkan situasi keamanan menjelang pilkada serentak yang tinggal menghitung hari lagi. “Saya berharap kepada seluruh panwascam yang ada 15 kecamatan di Tulangbawang untuk dapat lebih aktif di lapangan. Dengan mendeteksi potensipotensi rawan pilkada agar proses pilkada dapat berjalan,” kata Ketua Bawaslu Provinsi Lampung Fatikhatul Khoiriyah saat memberikan sambutan apel siaga pemilihan bupati dan wakil bupati Tulangbawang di Lapangan Ethanol, Kampung Tunggalwarga, Banjaragung, Senin (6/2). Ia melanjutkan, dengan apel siaga ini kita ingin menyampaikan kepada seluruh masyarakat, pihak bawaslu sudah 100 persen siap melaksanakan pengawasan terhadap pilkada 15 Februari mendatang. Dengan menempatkan satu pengawas di

setiap TPS diharapkan dapat meminimalisir kecurangan pilkada. “Hal tersebut agar tidak ada TPS yang tidak terawasi dan terlewatkan. Kemudian, lanjut Ketua Bawaslu, untuk mempermudah serta mempercepat pengawas memberikan laporan kita menyediakan laporan berbasis IT. Jadi setiap pengawas TPS harus mendekomentasikan melalui HPnya yang akan di upload di Youtube. Agar masyarakat dapat melihat bagaimana proses KPPS membuka tabung surat suara, menutup bahkan sampai menghitung,” tegasnya. Sementara itu Kapolda Lampung Irjen Pol Sudjarno menuturkan dalam rangka pengamanan pilkada serentak di lima wilayah di Provinsi Lampung pihaknya sudah mempersiapkan anggotanya untuk mengamankan berjalannya pilkada dengan aman, damai dan tentram. “Untuk mengamankan jalannya pilkada kami sudah persiapkan pasukan yang tergabung dalam Operasi Mantap Praja Kratau 2017. Operasi tersebut dalam rangka pengamanan pilkada di lima wilayah di lampung yaitu Kabupaten Lampungbarat, Mesuji, Tulangbawang, Pringsewu dan Kabupaten Tulangbawang Barat,” kata Kapolda. Lebih lanjut Kapolda mengatakan, pihaknya juga akan menempatkan anggota dari Shabara dan Brimob kesetiap TPS untuk melakukan stabilitas keamanan. “Bahkan, Kapolda juga akan menempatkan Stafnya ke setiap TPS. Agar pilkada berlangsung aman,” tegasnya. (CK12/D10)


ENERGI

4 I selasa, 7 februari 2017

LAMPUNG POST

n ANTARA/DEDHEZ ANGGARA

ENERGI SAMPAH PLASTIK. Sejumlah siswa SMK Kandanghaur Jurusan Teknik Mesin Motor mendaur ulang sampah dari botol plastik di Alun-alun Indramayu, Jawa Barat, beberapa waktu yang lalu. Limbah sampah plastik tersebut diolah menjadi energi berupa gas, minyak yang memiliki kandungan berupa metan (CH4), dan karbondioksida (CO2), diubah menjadi sumber energi api dan listrik.

100 SMK untuk Dorong Teknologi Energi Terbarukan Presiden Jokowi meminta pendidikan vokasi atau kejuruan lebih dinamis dan mengikuti perkembangan zaman.

meningkatnya minat lulusan SMP masuk ke SMK, yakni 300 ribu orang setiap tahun. “SMK TET kami harapkan juga menjadi salah satu pilihan siswa dan kami siap menyinergikan,” ujarnya.

UMAR WIRAHADIKUSUMA

Promosi

K

Ia juga mengatakan selama pendidikan siswa SMK TET harus dikenalkan kepada dunia usaha atau industri. Demikian hal­ nya SMK itu harus terus dipromosikan dan disosialisasikan kepada masyarakat agar lulusan memiliki masa depan. FGD Link and Match dalam Keterampilan Kerja TET digelar dalam rangka Program Pengembangan Pelatihan dan Sertifikasi Profesi Energi Terbarukan (Peka Sinergi). Program itu didanai dengan dana hibah dari Millennium Challenge Account-In­ donesia (MCA-Indonesia) yang berada di bawah Program Pengetahuan Hijau. Associate Director Program Pengetahuan Hijau MCA-Indonesia Poppy juga mengata­ kan FGD digelar untuk mempertemukan semua pihak yang terkait dengan sistem pengembangan program keterampilan TET, termasuk para guru SMK, lulusan SMK, dan operator industri. Menurutnya, standar kompetensi kerja khusus TET yang dikembangkan Peka Siner­g i telah disahkan Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker). Saat ini Peka Sinergi bekerja sama dengan 14 SMK telah melatih 155 guru terkait dengan TET. Ke-14 SMK TET rintisan itu ada di Nusa Tenggara Barat, Riau, dan Papua. Kepala P4TK BMTI Kemendikbud Marthen K Pat­ tiung mengatakan sistem pengembangan SMK TET dan sertifikasi para guru telah di­ siapkan. Bahkan, pada 2015 pihaknya telah melatih 50 guru dan 90 guru pada 2016. Selain itu, kata Marthen, sejumlah aso­ siasi energi terbarukan telah bergabung menjadi Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) TET. ia berharap LSP TET yang akan mem­ beri sertifikasi SMK TET tidak komersial. “Harus ada pertimbangan sosial demi meringankan dan memajukan anak didik kita,” ujarnya. (MI/R5)

EMENTERIAN Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) akan menyiapkan 100 sekolah menengah kejuruan bidang teknologi energi terbarukan (SMK TET) di sejumlah daerah. Penyiapan SMK itu bertujuan mendukung program energi terbarukan dalam pembangunan. Pembangunan SMK TET sejalan dengan ke­ inginan Presiden Jokowi yang meminta pen­ didikan vokasi atau kejuruan lebih dinamis dan mengikuti perkembangan zaman. “Kemendikbud mengapresiasi program energi terbarukan dan penyiapan tenaga didiknya. Jika diperlukan, kami proyeksi­ kan untuk beberapa tahun mendatang

Jika diperlukan, kami proyeksikan untuk beberapa tahun mendatang akan mendirikan 100 SMK TET. akan mendirikan 100 SMK TET,” kata Direktur Pembinaan SMK Kemendikbud Mustaghfirin Amin pada Focus Group Discussion (FGD) Pengembangan Link and Match dalam Keterampilan Kerja TET di Jakarta, kemarin. Namun, ujarnya, supply dan demand harus dipetakan terlebih dahulu. Selain itu, harus ada kerja sama dengan dunia industri agar lulusan siap bekerja. Menurut Mustagfirin, 100 SMK TET yang akan disiapkan memiliki dua kelas di setiap sekolah dengan jumlah murid 35 orang per kelas, sedangkan jumlah guru yang diperlukan sekitar 500 orang. Dengan hadirnya 100 SMK TET, setiap tahun diperkirakan bakal menghasilkan 7.000 lulusan. Saat ini animo masyarakat terhadap SMK terbilang tinggi, dengan

wira@lampungpost.co.id

n ANTARA/UMARUL FARUQ

BBM DARI LIMBAH PLASTIK. Siswa SMK Negeri 3 Kota Madiun menunjukkan proses penyulingan limbah plastik yang menghasilkan bahan bakar minyak (BBM) alternatif saat mengikuti Pameran dan Simposium Inovasi Pelayanan Publik Nasional di GOR Sidoarjo, Jawa Timur, beberapa waktu yang lalu. BBM dari limbah plastik tersebut mempunyai senyawa oktan yang mendekati 86, sehingga bisa lebih bagus dari premium dan solar, serta selain bahan bakunya mudah didapatkan. Biaya pembuatan BBM dari limbah plastik juga bisa jauh lebih murah.

Mafia Migas Kendala Pembangunan Energi MAFIA di bidang minyak dan gas (migas) menjadi kendala tersendiri dalam pembangunan energi. Untuk itu, PT Pertamina berupaya untuk bersih-bersih mafia migas yang menggerogoti perusahaan pelat merah itu. Nakhoda baru PT Pertamina (Persero) kelak diharapkan sosok yang mampu menciptakan kekom­ pakan dan dapat tetap menga­ mankan BUMN energi tersebut dari gerogotan mafia migas. “Yang paling utama dibutuh­ kan Pertamina ialah kerja tim dan sinergi. Pertamina sudah memiliki peta jalan 2025 yang harus dicapai,” ujar Direktur Eksekutif Reforminer Institute Komaidi Notonegoro saat di­ hubungi, kemarin.

Ia mengatakan figur pimpi­ nan Pertamina selanjutnya harus memenuhi beberapa kriteria, antara lain kepemimpi­ nan yang kuat, memahami teknis permasalahan energi nasional, serta bisa berkomu­ nikasi lintas sektor, termasuk secara politik . “Harus CEO plus. Tidak hanya CEO perusa­ haan migas, tapi harus punya kemampuan berkomunikasi secara politik karena Pertamina ini unik, harus cari untung, tapi punya bisnis PSO (subsidi),” ujar Komaidi. Wakil Ketua Komisi VI DPR Inas Nasrullah Zubir mengingat­ kan kegaduhan yang sempat me­ landa Pertamina jangan sampai membuka celah bagi kembalinya

mafia migas. Ia menduga mafia migas yang kini kesulitan ber­ gerak di lini bisnis ekspor-impor minyak dan produk turunannya bisa saja mencoba masuk bisnis hulu. Apalagi, menurut dia, Per­ tamina kini tengah menggiatkan upaya revitalisasi dan perluasan kilang (RDMP), proyek pemba­ ngunan kilang baru (NGRR), dan sebagainya. Politikus Partai Hanura itu beranggapan upaya menggoy­ ang Pertamina terlihat dari sejak diadakannya posisi wakil direktur utama pada Oktober 2016. Perubahan nomenklatur belakangan memantik terjadi­ nya dualisme kepemimpinan di tubuh perusahaan pelat merah tersebut. (MI/R5)


BERITA UTAMA

LAMPUNG POST

Pudjoharsoyo Jadi Sekretaris MA Baru STAF Khusus Presiden Bi­ dang Komunikasi Johan Budi mengatakan Presiden Joko Widodo memilih Achmad Setyo Pudjoharsoyo sebagai Sekretaris Mahkamah Agung yang baru. Sebelumnya, ada tiga nama calon yang diaju­ kan kepada Jokowi: Achmad Setyo Pudjoharsoyo, Aco Nur, dan Imron Rosyadi. “Ya, benar (Achmad Setyo Pudjoharsoyo jadi sekretaris MA),” ujarnya saat dikonfir­ masi, Senin (6/2). Menurut Johan, dari ketiga calon yang diusulkan, ada banyak pertim­ bangan hingga akhirnya man­ tan Gubernur DKI itu memilih Pudjo. “Pudjo dianggap lebih baik dari ketiganya.” Terpisah, peneliti Indonesia Legal Roundtable (ILR), Erwin Natosmal Oemar, mengatakan Pudjo merupakan salah satu calon yang mempunyai catat­ an integritas sedikit diban­ dingkan dua calon yang lain. Menurut catatan ILR, Pudjo pernah mengambil beberapa putusan yang kontroversial saat berada di PN Pekanbaru. “Selama menjadi hakim, kami menemukan ada putusannya yang membebaskan koruptor dan mafia minyak,” katanya. Selain itu, Pudjo pun tercatat tidak taat melaporkan LHKPNnya. Erwin pun tidak terlalu banyak berharap kepada Pudjo lantaran dari awal proses selek­ sinya tidak transparan dan tidak ada partisipasi publik. Meski demikian, ujarnya, pilihan ke Pudjo adalah pilihan realistis yang diambil Presi­ den dibanding calon lainnya. “Dibanding dua calon lain, jejak rekam Pudjo termasuk yang minim catatan,” ujar Erwin. Menurut dia, permasalahan MA tidak bisa dibebankan ke­ pada Pudjo seorang. Pasalnya, permasalahan di MA terjadi secara struktural sehingga ha­ rus ada perombakan terhadap regulasi yang mengatur ten­ tang kewenangan sekretaris MA. “Jika itu tidak dilakukan, potensi Pudjo untuk jatuh ke lubang yang sama (sekretaris MA terdahulu) juga terbuka lebar,” kata Erwin. (MI/K1)

selasa, 7 februari 2017

I5

selintas

Pembangunan LRT Harus Tepat Waktu PRESIDEN Joko Widodo ingin pembangunan light rail transit (LRT) di Jakarta dan Palembang dapat rampung tepat waktu pada 2018. “Saya ingin memastikan pembangunan yang kita lakukan untuk LRT ini bisa selesai tepat waktu 2018 atau maju sedikit,” ujarnya saat membuka rapat terbatas di Kantor Presiden, Jakarta, Senin (6/2). Pasalnya, pada 2018 Indonesia menjadi tuan rumah dalam perhelatan Asian Games 2018. Menurut Jokowi, setiap pembangunan infrastruktur harus selalu diperiksa, terutama menyangkut kendala atau hambatan yang dihadapi. “Apakah terkait pembebasan lahan, pembiayaan, tata ruang, sampai soal mengenai infrastruktur pendukung. Dan, segera dicarikan jalan keluarnya,” ujarnya. Mantan Gubernur DKI itu pun mengakui Indonesia memang belum mempunyai pengalaman baik dalam pembangunan LRT, MRT, maupun kereta api cepat. Ia berharap dari pembangunan yang pertama ini, baik LRT, MRT, maupun kereta cepat, bisa dijadikan sebagai sebuah pembelajaran oleh teknologi sehingga bisa bermanfaat. (MI/K1)

Pesawat Tempur Tunggu Lisensi AS n MI/ARYA MANGGALA

AKSI PENCARI SUAKA. Sejumlah pengungsi atau pencari suaka asal Afghanistan melakukan aksi di depan kantor United Nations High Commissioner for Refugees (UNHCR), Jakarta, Senin (6/2). Para pengungsi atau pencari suaka menilai UNHCR yang merupakan organisasi perwakilan PBB untuk pengungsi itu tidak jelas dalam mengurus administrasi yang menyebabkan para pengungsi atau pencari suaka tanpa kepastian hingga bertahun-tahun menetap di negara ketiga.

Trump Kecam Pengadilan AS Demonstran anti-Trump juga berkumpul menentang larangan Trump. MUHARRAM CANDRA LUGINA

P

RESIDEN Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengecam peng­ adilan federal setelah upa­yanya untuk menerapkan larangan masuk bagi warga negara dari tujuh negara mayoritas muslim ditangguhkan. Trump juga memperingatkan pe­ ngadilan yang menurutnya telah menempatkan AS dalam posisi berba­ haya. “Tidak bisa dipercaya, seorang hakim menempatkan negeri kita dalam bahaya. Jika sesuatu terjadi, salahkan dia dan sistem pengadilan. Orang-orang terus berdatangan. Buruk!” tulis Trump melalui media sosial Twitter miliknya, kemarin. “Saya telah menginstruksikan Kementerian Keamanan Dalam Ne­ geri (Homeland Security) AS untuk memeriksa orang-orang yang masuk ke negara kita dengan sangat teliti. Pengadilan telah membuat pekerjaan ini semakin sulit!” tulis Presiden dari Partai Republik tersebut. Masalah dimulai pada 27 Januari ketika Trump mengeluarkan perin­ tah eksekutif yang melarang semua

Dukungan

Trump Tower. Kelompok ini melaku­ kan protes pertama kali di kota yang sebagian besar adalah Demokrat tersebut sejak Trump menjabat pada 20 Januari. Membawa spanduk besar bertuliskan “Selamat Datang Era Trump!” mereka mendesak semua warga AS untuk mem­ berikan presiden kesempatan dan du­ kungan untuk larangan masuk Trump. “Trump telah menjabat kurang lebih tiga minggu. Dia berhak mendapatkan sorotan adil dan untuk menjalankan pemerintahannya dengan cara yang dia inginkan,” ujar Cindy Grosz, salah satu pendukung Trump. “Sangat penting untuk menun­ jukkan kami ingin menyingkirkan imigran ilegal dan kami ingin me­ nyingkirkan imigran terutama dari Timur Tengah, para teroris,” ujar Adela Pisarevsky, seorang imigran dari Argentina yang juga adalah pen­ dukung Trump. Di sisi lainnya, demonstran antiTrump juga berkumpul menentang larangan Trump sambil meneriak­ kan, “Tidak ada larangan, tidak ada dinding, pengungsi diterima di sini!”. Sementara polisi terus menjaga agar kedua kelompok terpisah. (MI/K2)

Sementara itu, pendukung Trump turun ke jalanan Manhattan di luar

lulu@lampungpost.co.id

pengungsi serta wisatawan dari Iran, Irak, Libya, Somalia, Sudan, Suriah, dan Yaman. Keputusan tersebut lang­ sung memicu kehebohan di seluruh dunia yang mendorong sejumlah protes di kota-kota dan bandara di seluruh AS. Pada Jumat (3/2), seorang hakim di Seattle, James Robart, kemudian

Saya telah menginstruksikan Kementerian Keamanan Dalam Negeri AS untuk memeriksa orang-orang yang masuk ke negara kita dengan sangat teliti. menangguhkan larangan tersebut sambil menunggu pembahasan hu­ kum yang lebih luas. Pemerintahan Trump segera mengajukan banding pada Sabtu (4/2) menuntut larangan kembali diberlakukan. Namun, pada Minggu (5/2) pengadilan AS menolak permintaan banding tersebut.

Mantan Menkes Didakwa Korupsi Rp6,1 Miliar MANTAN Menteri Kesehatan (Men­ kes) Siti Fadilah Supari didakwa melakukan korupsi dalam proyek pengadaan alat kesehatan. Men­ teri era SBY itu merugikan negara Rp6,148 miliar. “ Te r d a k w a m e ny a l a h g u n a ­ kan kekuasaannya selaku Men­ kes dan atau dengan memberikan kesempat­an sengaja menganjurkan dengan memberi arahan agar ke­ giatan pengadaan alat kesehatan,” ujar Jaksa KPK, Iskandar Marwoto, saat membaca dakwaannya di Pengadil­an Tipikor, Jakarta, Senin (6/2). Menurut dia, Siti telah melaku­ kan penunjukan langsung serta meminta agar anak buahnya, Mulya A Hasjmy, selaku kuasa pengguna anggaran (KPA) dan pejabat pembuat komitmen (PPK), melakukan perbuatan melawan hukum dengan melaksanakan penunjukan langsung ke PT Indo­ farma Tbk. “PT Indofarma sebagai penyedia barang dan jasa secara

bertentangan dengan Keputusan Presiden Nomor 80 Tahun 2003 tentang Pedoman Pelaksanaan Pengadaan Barang Jasa Pemerin­ tah,” ujar dia. Siti juga didakwa melakukan p e r b u a t a n m e m p e r k ay a d i r i sendiri atau orang lain atau suatu korporasi dengan perin­ cian memperkaya PT Indofarma Tbk sebesar Rp1.597.232.400 serta memperkaya korporasi, yakni PT Mitra Medidua, senilai Rp4.551.405.600. Siti Fadilah Supari mengaku heran atas dakwaan jaksa terkait kasus pengadaan alkes. Dia bahkan membantah mengetahui adanya gratifikasi traveler’s cheque yang dituduhkan. “Setahu saya, yang satu ini kasusnya Mulya Hasmy, bahkan di Bareskrim sudah sele­ sai di kejaksaan, ditolak berkalikali. Bahkan, Mulya Hasmy sudah divonis sebagai penyalah guna wewenang, sebagai pelaku,” kata dia. (MI/K2)

n MI/MOHAMAD IRFAN

DAKWAAN MANTAN MENKES.Mantan Menteri Kesehatan Siti Fadilah Supari saat akan menjalani sidang perdana dengan agenda pembacaan dakwaan di Pengadilan Tipikor, Jakarta Pusat, Senin (6/2). Siti didakwa merugikan keuangan negara Rp6,1 miliar dari pengadaan alat kesehatan guna mengantisipasi kejadian luar biasa 2005 di Depkes dan menerima suap Rp1,875 miliar dari PT Graha Ismaya.

Berita Bohong Picu Medan Pertempuran Baru MASIFNYA penyebaran berita bo­ hong (hoax) melalui media sosial berpotensi menimbulkan medan pertempuran baru oleh sekelompok masyarakat yang ingin mencapai tujuan tertentu. Informasi bohong dapat menghancurkan persatuan dan kesatuan bangsa, termasuk radikalisme. “Ingat, radikalisme muncul bukan karena uang, tetapi ka­ rena tidak punya pekerjaan. Itu salah satu penyebab seseorang

bergabung menjadi bagian dari radikalisme,” ujar Kepala Staf Umum TNI Laksamana Madya Didit Herdiawan saat membuka Rapat Kordinasi Intelijen, Terito­ rial, dan Penerangan TNI Tahun 2017 di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Senin (6/2). Dalam keterangan resminya melalui Pusat Penerangan TNI, Didit menegaskan komunitas intelijen, teritorial, dan penerangan harus bekerja sama untuk menangkal

penyebaran isu hoax. Didit berharap seluruh jajaran militer, khususnya di bidang in­ telijen, teritorial, dan penerangan, responsif dengan memberikan pemahaman kepada prajurit, ter­ masuk informasi yang positif ke­ pada pimpinan masing-masing. Tujuannya, agar berita negatif dapat dinetralisasi secara maksimal men­ jadi berita positif. “Jajaran penerangan TNI tidak boleh ketinggalan dalam meng­

akses informasi langsung sebelum dilakukan evaluasi atau analisis,” ujar dia. Rakor Intelijen, Teritorial, dan Penerangan TNI Tahun 2017 di­ ikuti 448 peserta. Rapat tersebut bertujuan menyampaikan evalua­ si program kerja tahun anggaran (TA) 2016 dan program kerja 2017, khususnya hal-hal menonjol yang terkait kebijakan panglima TNI bidang intelijen, teritorial, dan pe­ nerangan. (MI/K2)

WAKIL Menteri Luar Negeri Indonesia AM Fachir mengatakan Indonesia dan Korea Selatan (Korsel) akan bersamasama memperoleh lisensi bagi pesawat tempur KVX/IFX dari Amerika Serikat (AS). Sejak tahun lalu, Indonesia menjalin kerja sama pertahanan pembuatan pesawat tempur KFX/IFX dengan Korsel. Namun, menurut Wamenlu, proses terhambat karena lisensi belum diperoleh dari AS. “Beberapa masih terhambat, termasuk lisensi dari AS. Karena itu, kami sepakati bersama-sama memperoleh lisensi tersebut,” ujar Fachir dalam High Working Level Strategic Dialogue dengan Kemenlu Korsel, Senin (6/1), di Gedung Pancasila, Kemenlu, Jakarta. Fachir juga menyebutkan perkembangan terkait kerja sama pembuatan kapal selam dengan Korsel yang akan dirakit di Indonesia. “Untuk kapal selam, semoga prosedurnya segera terlaksana. Jika sudah, nanti akan dirakit di Surabaya,” ujarnya. (MI/K1)

Bebas Lalu Lintas Hewan Ternak PEMERINTAH menegaskan tidak ada moratorium lalu lintas hewan ternak maupun produksi turunannya, baik dari ataupun menuju daerah-daerah yang pernah dilanda virus antraks. “Sebelumnya, memang ditutup saat pengambilan sampel, tetapi sekarang sudah ditangani dengan baik, jadi tidak ada pembatasan lalu lintas lagi,” ujar Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian (Balitbangtan) Kementerian Pertanian Muhammad Syakir di Kantor Ba­ litbangtan, Jakarta, Senin (6/2). Ia mengatakan pemerintah telah melakukan metode penanggulangan sehingga tidak perlu dilakukan pembatasan lalu lintas hewan ternak lebih jauh. “Tidak perlu lagi pembatasan, tetapi memang harus terus ada pengawalan. Semua yang bisa menimbulkan kerugian harus dimonitor berkelanjutan,” kata Syakir. Salah satu langkah yang dilakukan guna mencegah penyebaran antraks adalah dengan memberikan vaksin kepada hewan-hewan yang belum terpapar virus, khususnya di wilayah yang telah terserang antraks. (MI/K1)

Patrialis Diberhentikan Sementara MAJELIS Kehormatan Mahkamah Konstitusi (MK) me­ rekomendasikan MK untuk memberhentikan sementara Patrialis Akbar dari jabatan hakim konstitusi. Keputusan itu diambil setelah melakukan sidang pendahuluan pada Rabu (1/2) dan Kamis (2/2) lalu. Keputusan pemberhentian sementara ini diumumkan di Gedung MK Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Senin (6/2). “Memutuskan untuk merekomendasikan pemberhentian hakim terduga Patrialis Akbar dari jabat­ an hakim konstitusi,” kata Ketua Majelis Kehormatan MK Sukma Violetta. Dalam sidang pendahuluan, Sukma mengatakan telah memeriksa alat bukti, termasuk mendengar penjelasan beberapa saksi termasuk mendengar penjelasan Patrialis. Sukma mengatakan Patrialis terbukti melakukan pelanggaran berat kode etik MK. Keputusan untuk memberhentikan sementara Patrialis, menurut Sukma, dilakukan agar Patrialis tetap diproses hukum oleh KPK dan diproses dalam sidang pemeriksaan lanjutan (SPL) Majelis Kehormatan MK sebagai hakim konstitusi nonaktif, bukan sebagai mantan hakim yang telah mengundurkan diri. “Karena pengajuan pengunduran diri tidak menghapus perbuatan tercela yang dilakukan selama menjadi hakim konstitusi,” katanya. (MI/K1)


KOTA

6 I Selasa, 7 Februari 2017

LAMPUNG POST SELINTAS

Pertemuan di Kemendagri Batal PEMANGGILAN Pemkot Bandar Lampung dan Pemprov Lampung oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) hari ini (7/2) terkait pembatalan sebagian materi peraturan daerah (perda) APBD Kota Bandar Lampung 2017 batal. Hal itu karena Direktur Jenderal (Dirjen) Keuangan Daerah (Keuda) Kemendagri Reydonnyzar Moenek, sebagai peja­ bat yang berwenang, berhalangan hadir. Kepala Biro Hukum Pemprov Lampung Zulfikar me­nga­ ta­kan pertemuan dibatalkan dikarenakan Dirjen Keuda mendadak mendapat tugas dari mendagri. “Informasinya batal karena Pak Dirjen dapat tugas dari mendagri bertemu dengan DPD,” kata Zulfikar, Senin (6/2). Mengenai jadwal ulang, pihaknya belum dapat memasti­ kan kapan akan digelar. “Batas waktunya belum ditentu­ kan, ja­di memang dibatalkan sendiri oleh Kemendagri,” ujarnya. (MAN/K1)

Mutasi Eselon III-IV Belum Jelas

n LAMPUNG POST/IKHSAN DWI NUR SATRIO

GATHERING LAUTAN BERLIAN. Pelanggan menghadiri customer gathering Lautan Berlian Sejuta Colt Diesel Sejuta Cerita di Hotel The 7th, Bandar Lampung, Senin (6/2).

Penjualan Colt Diesel Tembus 1 Juta Unit PT Krama Yudha Tiga Ber­ lian Motors (KTB), distri­ butor resmi Mitsubishi di Indonesia, bersama PT Lau­ tan Berlian Utama mengge­ lar gathering yang bertajuk Sejuta Colt Diesel Sejuta Ce­ ria. Rekor baru dicetak Mit­ subishi karena penjualan kendaraan di kelas niaga ringan, yakni Colt Diesel, mencapai 1 juta unit. CEO PT Lautan Berlian Utama Dewa Astawa ber­ terima kasih kepada kon­ sumen setia selama kurang lebih dari 46 tahun dengan terus konsisten mengguna­ kan produk Mitsubishi, khususnya jenis Colt Diesel hingga telah terjual lebih dari 1 juta unit per 20 Janu­ ari lalu. “Terima kasih pada kon­ sumen kami hingga bisa sampai 1 juta unit pen­ jualan dan ini terbesar di Indonesia,” ujarnya pada acara di ballroom Hotel Seven, Senin (6/2) malam. Sebelumnya, kedata­

ngan unit niaga Mitsubishi Juragan Produk Colt Diesel diawali dengan T200 yang muncul pada 1975 dan pa­ ling diminati masyarakat sebagai partner bisnis. Sejak itu, Colt Diesel terus bertahan menjadi market leader dan mencetak rekor penjualan 1 juta unit pada Januari lalu. “Kunci keberhasilan Colt Diesel terletak pada keunggulan best life cycle value atau kualitas produk, customer’s business consultant atau kualitas layanan, serta zero down time atau fasilitas layanan purna­ jual,” kata Dewa. Sementara itu, Sales Manager PT Lautan Ber­ lian Utama Yolanda me­ ngatakan khusus pada acara semalam konsumen dimanjakan berbagai ha­ diah mulai TV LED hingga sepeda motor matic untuk pembelian, baik Colt Diesel maupun Fuso, di lokasi acara. (RUL/K1)

Peserta HPN Keluhkan Verifikasi Media MAYORITAS peserta acara Ha­­ri Pers Nasional (HPN) 2017 yang dipusatkan di Am­­bon, Maluku, mempro­tes verifikasi media yang di­la­ kukan Dewan Pers. Sebab, verifikasi dilakukan ter­ hadap media di kota besar. Ketua Persatuan Warta­ wan Indonesia (PWI) Lam­ pung Supriyadi Alfi­an me­ ngatakan hampir seluruh perwakilan daerah mempro­ tes sistem verifikasi Dewan Pers yang terkesan terburuburu. “Dewan Pers terlalu terbu­ru-buru memverifi­kasi untuk mengejar HPN. Hal ini akan kami bahas serius dalam konferensi kerja na­ sional (konkernas) Peng­ urus PWI,” kata Supriyadi dihubungi, Senin (6/2). Ia mengatakan pada awalnya Dewan Pers bertu­ juan memverifikasi kewar­ tawanan dan anggota PWI yang baru. Namun, yang terjadi verifikasi dilakukan terhadap beberapa media

di kota besar. “Imbasnya Lampung tidak sempat ter­ verifikasi, tapi kami akan berjuang untuk memper­ tanyakan ini dalam acara HPN ini,” ujarnya. Selain itu, menurut Su­ priyadi, ada beberapa poin perubahan yang akan diba­ has, di antaranya perubahan peraturan dasar dan pera­ turan rumah tangga PWI terkait keanggotaan sebagai anggota muda. Seorang war­ tawan bisa langsung men­ jadi anggota muda setelah bergabung dengan PWI. “Setelahnya baru diha­ ruskan mengikuti uji kom­ petensi wartawan (UKW),” kata dia. Selain itu, selama ini ketua PWI di daerah se­ lalu dilantik dengan man­ dat. “Diusahakan tidak ada lagi mandat itu,” ujarnya. Terakhir mengenai kan­ didat ketua umum PWI pusat yang sebelumnya harus ber­d omisili di Ja­ karta. (MAN/RUL/K1)

BPHTB Tak Dibayar, Prona Tetap Diproses Prona merupakan salah satu wujud upaya pemerintah meningkatkan kesejahteraan masyarakat golongan ekonomi lemah sampai dengan menengah. FIRMAN LUQMANULHAKIM

P

EMERINTAH Pusat, melalui program lega­ lisasi aset tanah yang bia­s a disebut sertifikasi proyek operasi nasional agra­ ria (prona), kembali mem­ berikan kemudahan dalam proses administra­si. Prona te­tap diproses meski ma­sya­ rakat kesulitan meluna­si bea per­olehan hak atas ta­nah dan bangunan (BPHTB). Kepala Badan Pertanahan Na­sional (BPN) Lampung Ing Sarkim mengatakan prona merupakan salah satu wu­ jud upaya pemerintah da­ lam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat golongan ekonomi lemah sampai dengan menengah. “Biaya penye­lenggaraan pro­na seluruhnya dibeban­ kan ke APBN pada alokasi DI­ PA BPN RI, sedangkan biayabiaya yang berkaitan dengan alas hak/alat bukti perolehan/ pe­n guasaan tanah, patok batas, materai, dan BPHTB/ PPh tanggung jawab peserta

prona,” kata Ing di ruang ker­ janya, akhir pekan lalu. Menurut dia, subjek atau peserta prona, yaitu masyarakat golongan ekono­ mi lemah sampai menengah. Persyaratan sebagai subjek/ peserta prona yaitu pekerja dengan penghasil­an tidak tetap, antara lain petani, ne­ layan, pedagang, peternak,

Mudah-mudahan enggak ada hambatan sehingga bisa tersalurkan seluruhnya. perajin, pelukis, buruh musi­ man, dan lain-lain pekerja dengan penghasilan tetap. Namun, dalam praktiknya, masyarakat kelas bawah ini tetap kesulitan untuk memba­ yar bea perolehan hak atas ta­ nah dan bangunan (BPHTB). “Menyangkut masalah ma­ syarakat yang tidak mampu

ke­sulitan membayar BPHTB, sekarang solusinya meskipun be­lum bisa bayar, sertifikat te­ tap akan diproses,” kata dia. Setelah sertifikat dikeluar­ kan BPN setempat, ada surat pernyataan yang menya­ takan biaya BPHTB yang ha­ rusnya dibayarkan menjadi pajak terutang.

Bertambah 5.000 Kabid Hak Tanah dan Pen­ daftaran Tanah Kanwil BPN Lam­pung Ica Hestia Dewi me­ ngatakan pada 2017 jum­lah prona me­ningkat 5.000 serti­ fikat yang telah di­ang­garkan. “Tahun 2016 kita men­dapat 60 ribu, sekarang me­ningkat menjadi 65 ribu ser­tifikat tersebar di 15 kabupaten/kota se-Lampung,” ujarnya. Dia menambahkan ham­ pir seluruh daerah menda­ patkan jatah kuota yang merata. Namun, yang paling banyak, di antaranya Tang­ gamus, Lampung Tengah, dan Way Kanan. Ica berharap realisasi pro­ na menyentuh angka 100% di akhir tahun. “Mudah-mu­ dahan enggak ada hambatan sehingga bisa tersalurkan seluruhnya,” kata dia. (K1) firman@lampungpost.co.id

n LAMPUNG POST/M UMARUDINSYAH MOKOAGOW

KONDISI SEMAKIN PARAH. Sejumlah kendaraan melintasi Jalan Ki Agus Anang, Bandar Lampung, yang kondisinya kian hari kian parah, Senin (6/2). Kondisi tersebut amat disayangkan mengingat jalan tersebut merupakan salah satu penghubung dua ruas jalan nasional.

KEPASTIAN rolling atau mutasi pejabat jilid II untuk jabatan eselon III dan IV di lingkungan Pemprov Lampung tam­ paknya masih akan berlangsung lama. “Iya, rolling ini lagi disusun secara tepat. Karena untuk melakukan itu tidak se­ mudah membalikkan telapak tangan. Banyak pegawai yang beralih ke provinsi dari kabupaten/kota,” kata Wakil Guber­ nur Lampung Bachtiar Basri usai rapat paripurna perubahan peraturan tata tertib DPRD Lampung, Senin (6/2). Wagub menampik mutasi yang lama membuat kinerja satuan kerja perangkat daerah (SKDP) terlambat. “Ini kan seluruh Indonesia tak hanya Lampung. Kami lagi susun, banyak pejabat yang akan rolling, jadi kita lihat siapa saja yang akan masuk pejabat yang akan di-rolling,” kata dia. Salah satu kepala dinas di lingkungan Pemprov mengaku ketidakjelasan mutasi membuatnya bimbang. Sebab, hal ini tentu berdampak dengan instansi yang dipimpinnya karena bekerja seperti tidak ada yang menggerakkan. (ADI/K1)

DPRD Bentuk Pansus Tanggapi Laporan BPK DPRD Lampung memben­ tuk dua panitia khusus terkait dengan laporan hasil pemeriksaan (LHP) Badan Pemeriksa Keuang­ an (BPK) RI atas belanja daerah Provinsi Lampung 2016. Pansus terdiri dari perubahan peraturan tata tertib DPRD Lampung (Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2014) dan pansus penyampaian hasil peme­ riksaan BPK RI atas belanja daerah 2016. Ketua DPRD Lampung Dedi Afrizal mengatakan pansus perubahan tata tertib DPRD Lampung dibentuk sehubungan dengan adanya perubah­ an struktur organisasi daerah. “Pansus ini juga diben­ tuk agar ada peningkatan efektivitas kinerja Dewan dan sehubungan dengan adanya perubahan struk­ tur organisasi daerah

sehingga akan disusun kembali mitra kerjanya, SKPD dengan komisi DPRD Lampung,” ujar Dedi, usai rapat paripurna di gedung DPRD Lampung, Senin (6/2). Menurut Dedi, selain itu pansus dibentuk untuk melakukan pendalaman. “Mendalami hasil temuan BPK RI terhadap pelaksa­ naan kegiatan program kerja pemerintah daerah tahun 2016,” ujarnya. Selain itu, Wakil Guber­ nur Lampung Bachtiar Basri, yang juga hadir da­ lam rapat itu, mengatakan ketua DPRD memutuskan akan mengubah tata ter­ tib DPRD. Untuk itu, akan dibentuk panitia khusus secara internal oleh DPRD guna membahas usulan per­ubahan peraturan DPRD Lampung Nomor 1 Tahun 2014 tentang Tata Tertib DPRD Lampung. (ADI/K1)

Dinas Pertanian Antisipasi Penyebaran Antraks DINAS Pertanian Kota Ban­ dar Lampung terus me­ la­­kukan pengawasan di la­­pangan terkait isu pe­ nye­bar­an virus antraks di wi­layah­nya. Sosia­lisasi di­la­ kukan kepada para pe­ternak dengan melibatkan apa­rat kelu­rahan dan kecamatan. Kepala Dinas Pertanian Ko­­ta Bandar Lampung Ag u s ­t i ­n i m e n g a t a k a n wilayahnya ma­sih aman dari virus yang men­jangkiti sapi, meskipun di beberapa daerah marak isu penye­ baran itu, akibat ternak sapi yang mati men­­dadak. “Meski belum di­­temukan penyebarannya, kami terus melakukan pengawasan di lapangan,” kata Agustini ditemui, Senin (6/2). Ia mengatakan jika pun di­temukan, pihaknya lang­

sung memperketat jalur pe­ ngiriman be­ker­ja sama balai karantina. Pemkot Bandar Lampung, khususnya Dinas Pertanian, ju­ga terus ber­ koordinasi de­ngan Dinas Kesehatan (Din­kes) Lam­ pung untuk pen­cegahan, khususnya barang yang akan masuk ke Lampung. “Dinas Pertanian yang juga membawahkan soal pe­ ternakan lebih memperketat pengawasannya, terutama soal virus yang menjangkiti sapi sebab bisa menyebar ke manusia,” ujarnya. Dia juga menekankan jika menemukan ge­jala he­ wan ternak mati men­dadak, keluar darah dari hi­dung serta lubang lain, dan darah ternak ketika dipotong ber­ warna hitam, langsung me­ lapor ke pihaknya. (MAN/K1)


BANDAR LAMPUNG

LAMPUNG POST

selasa, 7 FEBRUARI 2017

I7

Jabatan Cik Raden Juga Diadukan ke DPRD

n LAMPUNG POST/IKHSAN DWI NUR SATRIO

KORUPSI. Direktur PT APUM Bainuddin Hendry menjalani sidang dengan agenda dakwaan di Pengadilan Negeri Tanjungkarang, Bandar Lampung, Senin (6/1). Terdakwa menjalani sidang korupsi pengadaan dana alat kesehatan Rumah Sakit Ryacudu Kotabumi yang merugikan negara sampai Rp1,6 miliar.

Korupsi Alkes, Dirut PT APUM Disidang DIREKTUR PT Adityakarya Perdana Utama Medica (PT APUM) Bainuddin Hendry menjalani sidang perdana Pengadilan Negeri Tanjungkarang, Senin (6/2). Terdakwa diduga korupsi proyek pengadaan barang alat kedokteran, kesehatan, dan keluarga berencana di RSUD Mayjen Ryacudu, Kotabumi, Lampung Utara, pada 2009 senilai Rp5 miliar. Perbuatan terdakwa dilakukan bersama-sama panitia pengadaan barang dan jasa alkes yang juga PNS Dinas Kesehatan Lampung Utara, yakni Idali Hasan, Selamet Riadi, Tulus Budi Riyatno, Machendra, dan Oksa Rijaya. D a l a m p r oy e k y a n g menggunakan dana APBN itu, warga Rawalaut, Kecamatan Enggal, Bandar Lampung, itu diduga telah melakukan penyimpangan uang Rp1,6 miliar. Jaksa Rusdi Setiawan, dalam dakwaan, mengatakan terdakwa dikenakan Pasal 2 Ayat (1) jo Pasal 18 Ayat (1) huruf b, Ayat (2) dan (3) jo Pasal 55 Ayat

(1) ke-1 KUHP. Perbuatan terdakwa dilakukan secara bersama-sama sebagaimana diatur dalam Pasal 3 jo Pasal 18 (1) huruf b, Ayat (2) dan (3) UU No. 20 Tahun 2001 tentang Pemberantasan Tipikor jo Pasal 55 Ayat (1) ke-1 KUHP. Di hadapan majelis hakim yang dipimpin Novian Saputra, jaksa menjelaskan perbuatan terdakwa selaku direktur utama PT APUM dibantu lima saksi panitia pengadaan barang. Kasus tersebut berawal pada 2009, RSUD Mayjen Ryacudu mendapatkan kucuran dana sebesar Rp5 miliar. “Untuk menjalankan kegiatan itu, Direktur Utama RSUD Mayjen Ryacudu menetapkan kelima saksi sebagai panitia pengadaan barang. Dalam pengerjaannya, panitia pengadaan merekayasa harga perkiraan sendiri (HPS) yang seolah-olah diperoleh dari tiga perusahaan. Padahal, perusahaan tersebut tidak pernah dimintai harga terkait alat kesehatan,” kata jaksa di persidangan. (EBI/K2)

Internet Mati Hambat Kinerja Matinya saluran internet karena Pemkot masih memiliki utang. FIRMAN LUQMANULHAKIM

S

EJUMLAH PNS Pemkot Bandar Lampung mengeluhkan matinya saluran internet sejak lima bulan lalu. Sebab, hal itu menghambat kinerja pegawai dan warga sekitar. Ari (25), salah satu warga yang tinggal di sekitar Pemkot Bandar Lampung, mengatakan Wi-Fi gratis yang biasa digunakan masyarakat sudah mati sejak lima bulan yang lalu. “Enggak tahu kenapa mati, jadi kami tidak bisa menggunakan internet gratis lagi,” kata Ari saat ditemui, Senin (6/2). Wi-Fi gratis milik Pemkot tersebut sebenarnya banyak tersebar di sejumlah titik, antara lain Stadion Pahoman, PKOR Way

Halim, Masjid Alfurqon, Pulau Pasaran, Gedung Satu Atap, pers room Pemkot, dan beberapa lokasi di lingkungan Pemkot Bandar Lampung lainnya. Salah satu pegawai Badan Pengelola Pajak dan Retribusi Daerah (BPPRD) Kota Bandar Lampung, Okta (30), mengatakan matinya fasilitas internet di lingkungan Pemkot memengaruhi kinerjanya. “Matinya sudah lama, jadi mau kerja untuk browsing dan mencari informasi sulit. Kalau pakai jaringan sendiri, sangat lambat,” ujar pegawai tersebut. Salah seorang wartawan di lingkungan Pemkot Bandar Lampung, Zainuri, juga mengaku kesulitan mengakses internet untuk mengirimkan berita ke kantornya. “Internetnya mati, jadi kami sulit mengirimkan berita maupun mencari

Menjaga Kebersihan itu Pekerjaan Mulia

n LAMPUNG POST/ PKL

TUKANG KEBERSIHAN. Ikin (42) menaiki sepeda motornya yang penuh sampah usai membersihkan jalan kompleks Terminal Rajabasa, Bandar Lampung, Senin (6/2). DI tengah teriknya ibu kota Provinsi Lampung, pria berseragam birumerah membersihkan jalan di pinggiran kompleks Terminal Rajabasa. Laki-laki paruh baya itu bahkan tidak menghiraukan bahaya yang mengancam. Ikin (42) sudah bergelut dengan sapu lidi puluhan tahun lamanya. Menurutnya, menjadi petugas kebersihan jalan adalah pekerjaan yang mulia. Pria

beranak dua itu mengaku tidak mudah menekuni pekerjaan itu sebab sangat berbahaya. Bahkan, terkadang dia kerap tertimpa musibah terserempet kendaraan yang melintas. “Kalau pas ramai terkadang saya diserempet motor. Tapi mau gimana lagi karena pekerjaan ini memang berisiko,” kata Ikin sambil mengusap keringatnya dengan tangannya, Senin (6/2).

Pekerjaannya memang tidak ringan. Selain penuh bahaya, Ikin juga harus membersihkan jalan sepanjang 500 meter seorang diri. Sampahsampah yang sudah dikumpulkan kemudian dibawanya menuju tempat pengolahan. Ikin menyebut meski pekerjaannya cukup berat, kurang mendapat perhatian dari pemerintah daerah. Sebab, upahnya saat ini belum sesuai dengan UMK. Berdasarkan Surat Keputusan Gubernur Lampung Nomor: G/659/ III.05/KH/2016 tentang Penetapan Upah Minimum Kota (UMK) Bandar Lampung 2017, yaitu sebesar Rp2.054.365,32. “Saya berharap dinaikkanlah, supaya buruh-buruh ini sejahtera,” ujar pria asal Jawa Barat itu. Meski honornya tidak sesuai dengan jerih payahnya, hal itu tidak memengaruhi semangatnya dalam bekerja. Sebab, setiap pekerjaan jika dilaksanakan dengan tulus dan serius akan bernilai ibadah. Untuk mengurangi pekerjaannya dan teman-teman seprofesinya, Ikin berharap kesadaran masyarakat dalam menjaga kebersihan juga ditingkatkan, yakni dengan tidak membuang sampah di sembarang tempat. “Saya bangga kok dengan pekerjaan ini. Tetapi saya berharap masyarakat buang sampah pada tempatnya,” kata dia. (PKL/K2)

informasi luar,” kata dia. Saat dikonfirmasi, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Syahril Alam membenarkan matinya Wi-Fi tersebut. Menurutnya, hal itu karena tunggakan yang belum dibayarkan. “Secepatnya kami selesaikan, kami akan nyalakan kembali. Ini karena ada tunggakan belum dibayar. Jadi masih terhutang,” ujar Syahril. Dia mengaku tak tahu berapa nominal angka terutang fasilitas internet tersebut. “Belum tahu saya angkanya, tapi yang jelas sesegera mungkin kami cari solusinya,” kata dia. Menurutnya, matinya fasilitas internet gratis ini juga masih menunggu pencairan dana di bagian keuangan. “Kami menunggu keuanga cair dan solusi lainnya,” ujarnya. (K2) firman@lampungpost.co.id

ORANG tua Gusti Zaldi Arif Dian, Zainal, mengadukan jabatan Cik Raden ke Komisi I DPRD Bandar Lampung, Senin (6/2). Sebab, terjadi ketidakadilan antara anaknya dan Kasatpol PP tersebut. Kedatangan Zainal diterima Ketua Komisi I DPRD Bandar Lampung Nu’man Abdi dan anggotanya, Edison. Zainal menceritakan ketidakadilan yang sangat terlihat. “Cik Raden yang memerintahkan anak saya berbuat pidana, tapi dia jabatannya tetap, sedangkan anak saya yang menjalankan perintah dipecat. Di mana letak keadilannya,” kata Zainal, kemarin. Menurutnya, sejak April 2015 hingga saat ini Gusti tidak pernah menerima gaji sebagai anggota Satpol PP Bandar Lampung. Bahkan, SK-nya tidak diperpanjang lagi. Dia berharap DPRD ikut memperjuangkan nasib anaknya tersebut. “Kalau anak saya dipecat seharusnya yang memerintahkannya juga dipecat. Tapi itu memang bukan wewenang saya. Yang jelas nama baik anak saya

dikembalikan, direhabilitasi,” ujarnya. Sebelum mengadukannya ke DPRD, tim hukum Gusti dan keluarganya juga sudah mengadukan majelis hakim kasus Cik Raden ke MA dan KY. Direktur LBH Bandar Lampung Alian Setiadi mengatakan laporan keluarga Cik Raden harus direspons dengan baik. “Masyarakat yang tidak puas bisa melaporkan majelis hakim,” ujar Alian. Menurutnya, setiap Hakim memiliki kode etik dan hukum acara, jika di dalamnya ada pelanggaran etik, sudah sepatutnya diberikan sanksi. Sementara itu, Komisi I DPRD Bandar Lampung menjadwalkan meminta penjelasan Cik Raden hari ini. Surat pemanggilan telah dikirim pada Selasa (31/1) lalu. Pemanggilan dilakukan lantaran komisi yang membidangi bagian hukum tersebut ingin mengetahui kronologis kejadian guna mengambil rekomendasi untuk memberhentikan Cik Raden dari jabatannya atau tidak. (EBI/UIN/K2)

Pelajar 29 Kali Menjambret PETUGAS Polsek Telukbetung Selatan meringkus dua spesialis jambret di Jalan Laksamana Malahayati, Bandar Lampung, pukul 20.30, kemarin. Tersangka berinisial AS (16), pelajar SMP kelas IX itu menjadi otak penjambretan bersama rekannya berinisial, FG (17), yang juga masih pelajar SMA kelas XII. Kapolsek Telukbetung Selatan Kompol Listiyono menjelaskan kedua tersangka merupakan spesialis jambret di Bandar Lampung dengan jumlah tempat kejadian perkara (TKP) sebanyak 29. “Tersangka AS ini adalah otaknya, kalau rekannya, FG, baru ikut dengan temannya itu,” kata Listiyono di Mapolsek, kemarin. Menurutnya, penangka-

pan itu berdasarkan peristiwa yang dialami korban, Yunaini (39). Korban, warga Jalan Yos Sudarso, Kelurahan Sukaraja, Bandar Lampung, itu dijambret saat hendak pulang ke rumahnya. Modus yang dilakukan dengan mengikuti korban, saat di jalan yang sepi tersangka memepet sepeda motor dan menarik tasnya. “Waktu tersangka menarik paksa tas korban, korban berteriak sehingga mengundang kedatangan warga dan diketahui polisi yang sedang berpatroli sehingga tersangka dikejar. Tapi dari kejahatan itu, korban tidak mengalami kerugian besar karena dalam tasnya hanya berisi handbody, minyak kayu putih, dan uang Rp17 ribu,” ujarnya. (RAN/K2)

Warga Keluhkan Aktivitas Bengkel WARGA Kelurahan Kota Baru, Tanjungkarang Timur, Bandar Lampung, mengeluhkan aktivitas bengkel alat berat yang berada di tengah permukiman. Ketua RT setempat, Dedi Mulyadi, mengatakan masyarakat terganggu suara bising alat berat hingga malam hari. Pihaknya telah berupaya berbicara dengan pemilik usaha tapi tidak berhasil. “Kami sudah pernah menemui pemiliknya, tapi tidak diindahkan,” kata

Dedi ditemui di lokasi, Senin (6/2). Pada lokasi tanah lapang seluas 1.200 meter persegi tersebut, pemilik usaha tidak pernah meminta izin secara resmi kepada warga sekitar terkait surat izin gangguan (HO). Kepala Lingkungan, Oktora, mengatakan pihaknya telah melaporkan keresahan warga atas aktivitas tersebut melalui surat pernyataan yang ditandatangani 30 warga. “Aktivitas bengkel terse-

but mengeluarkan suara yang sangat berisik, ditambah asap knalpotnya,” ujar Oktora. Sementara Kabid Pengawasan dan Monitoring Dinas Perumahan dan Permukiman Dekrison mengatakan pihaknya segera memanggil pemilik bengkel. “Saya akan memanggil pemilik bengkel untuk menanyakan perizinannya sehingga tidak meresahkan warga Kota Baru,” kata dia. (MAN/K2)

n LAMPUNG POST/FIRMAN LUQMANULHAKIM

BENGKEL ALAT BERAT. Lokasi bengkel alat berat di Kota Baru, Tanjungkarang Timur, Bandar Lampung, Senin (6/2). Warga meminta aparat pemerintah menindaklanjuti laporan dengan memindahkan dan menegur pemilik bengkel.


RAGAM

8 I Selasa, 7 Februari 2017

Sekkab Tanggamus Direhabilitasi D I R E K T O R AT R e s e r s e Narkoba Polda Lampung menyetujui peng­ajuan reha­ bilitasi dari BNN terhadap tiga tersangka kepemilikan narkoba jenis happy five, yaitu Sekretaris Kabupaten Pringsewu MB, PNS provinsi OK, dan pengusaha MDL. Selain itu, dalam proses hukumnya, kasus tersebut segera dilakukan tahap II ke Kejaksaan Tinggi Lampung. Sebab, berkas perkaranya telah dinyatakan lengkap

(P21). Selain ketiganya, jak­ sa juga menyatakan berkas tersangka lainnya, yaitu anggota DPRD Pesawaran, RD dan HD, lengkap. Direktur Narkoba Polda Lampung Kombes Abrar Tuntalanai menjelaskan berkas kelima tersangka itu telah dinyatakan lengkap oleh kejaksaan. Namun, dia belum dapat memastikan waktu untuk melimpahkan tahap II. “Mungkin Rabu atau Kamis akan kami lakukan,”

kata Abrar, Senin (6/2). Menurutnya, tersangka akan direhabilitasi sesuai dengan rekomendasi dari BNN Lampung. Berdasar­ kan usulan BNN, dijelaskan ketiganya merupakan pe­ makai psikotropika karena di dalam hasil tes darah dan rambut positif. “Pertimbangan rekomen­ dasi itu karena adanya P18 dan P19 dari kejaksaan untuk meminta dilakukan pengam­ bilan darah dan rambut

BURAS karena dalam berita acara pemeriksaan (BAP), mer­ eka menggunakan sete­ngah butir pil happy five, tetapi hasil pemeriksaan urinenya negatif dan ketika diperiksa darah dan rambut hasilnya positif,” kata Abrar. Seperti diketahui, berdasar­ kan hasil gelar perkara, tiga tersangka ditetapkan sebagai tersangka dalam kepemi­ likan narkotika golongan psikotropika jenis pil happy five di dalam dompet MB dan

kotak perhiasan OK. Masih terkait narkoba, RD dan HD juga ditangkap di daerah Kedondong, Pe­ sawaran, pada 4 Januari 2017 lalu, bersama oknum anggota DPRD Pesawaran, Yudianto. Namun, Yudi tidak diproses hukum karena tidak ditemu­ kan barang bukti narkoba, hanya tes urine saja yang positif, sedangkan Rama dan Hendra dinyatakan positif narkoba dan ditemukan sisa pakai sabu-sabu. (RAN/K2)

Choel Ditahan KPK Choel menerima uang dalam tiga tahap, masing-masing Rp2 miliar, Rp1,5 miliar, dan Rp500 juta, dari PT Global Daya Manunggal. Muharram Candra Lugina

K

OMISI Pemberan­ tasan Korupsi (KPK) menahan Andi Zulkarnaen Mallarangeng alias Choel Mallarangeng. Adik mantan Menteri Pe­ muda dan Olahraga Andi Mallaranggeng itu ditahan di Rutan KPK cabang Pom­ dam Jaya Guntur Jakarta. “Ini merupakan salah satu per­kara yang sedang ditindak­lanjuti KPK. Karena kami sudah sampaikan ada sejumlah perkara di 2015 dan 2016 serta sebelumnya yang sedang jadi concern untuk diselesaikan KPK,” ujarnya di gedung KPK, Ja­ karta, Senin (6/2). Ia membantah pena­ hanan Choel bermuatan politik di tengah memanas­ kan kondisi politik nasional. Seluruh proses penanganan perkara di KPK didasarkan pada ketentuan hukum yang berlaku dan tidak berkaitan dengan hal politik. “Kami sampaikan KPK itu lem­baga penegak hukum dan se­penuhnya didasarkan pada

n ANTARA/M AGUNG RAJASA

DITAHAN KPK. Petugas mengawal tersangka Andi Zulkarnain Mallarangeng alias Choel Mallarangeng (kedua kiri) seusai menjalani pemeriksaan di gedung KPK, Jakarta, Senin (6/2). KPK menahan Choel Mallarangeng terkait dugaan korupsi proyek pembangunan, pengadaan, peningkatan sarana dan prasarana pusat pendidikan, pelatihan, dan sekolah olahraga (P3SON) di Hambalang, tahun anggaran 2010—2012. atur­an hukum yang berlaku. Be­n ar ada kondisi politik se­lama penanganan kasus di KPK, namun ini adalah proses hukum,” kata dia.

Bersyukur Usai diperiksa sebagai tersangka, Choel mengaku bersyukur akhirnya ditahan KPK. Choel yang sudah me­ ngenakan rompi tahanan KPK warna oranye menyata­

kan sudah meminta ditahan sejak Januari tahun lalu agar segera mendapatkan kesempatan mendapatkan keadilan. “Anda ingat pejabat yang memberikan uang kepada saya adalah Sesmenpora Wafid Muharram, itu ke­ janggalannya. Yang paling aneh hingga hari ini adalah pejabat pemerintah itu bu­ kan dan tidak tersangka,

tetapi saya yang tersangka, swastanya itu yang kalian pikir sendiri,” ujarnya. Menurut Choel, selain Wafid, ada keterlibatan pihak lain dalam perkara ini yang diduga menerima keuntungan dari proyek Hambalang. Itu termasuk orang-orang yang terlibat dalam proses penganggaran proyek Hambalang di Badan Anggaran DPR.

Beban Berat Atletico di Camp Nou BARCELONA kembali bentrok dengan Atletico Madrid pada leg kedua semifinal Copa Del Rey, di Camp Nou, Rabu (8/2) dini hari. Pertemuan ini menjadi laga pa­ mungkas bagi kedua tim untuk memastikan tiket ke partai final. Menang 2-1 pada leg pertama di mar­kas Atletico di Vicente Calderon mem­buat Tim Catalan kini berada di atas angin. Barca hanya cukup mem­butuhkan hasil imbang guna melaju ke final. Bagi tim tamu, laga ini menjadi misi yang sulit untuk bisa membalikkan keadaan. Apalagi, Camp Nou bukanlah tempat yang ra­ mah bagi pasukan Diego Simeone. Arsitek Barcelona, Luis Enrique, juga dipastikan tidak akan mengam­ bil risiko pada pertan­dingan krusial ini. Juru taktik asal Spanyol itu akan menurunkan pemain andalannya guna menjaga kans ke final yang sudah di depan mata. Skema 4-3-3 sepertinya akan tetap menjadi pilihan utama En­ rique untuk tetap mempertahan­ kan agresivitas permainan tim­ nya. Trio Messi-Suarez-Neymar (MSN) kemungkinan besar akan tetap masuk di strating line-up. Pada laga ini, Barca juga bisa sedikit lega setelah meraih hasil positif pada La Liga dengan mem­ bungkam Bilbao 3-0. Hasil tersebut membawa Barca kian mendekati Madrid di puncak klasemen. Kon­ disi ini pastinya menjadi modal bagus bagi Messi dkk untuk me­ nyambut Atletico di Camp Nou. Di kubu tim tamu, kekalahan di kandang dengan kebobolan

Leg 2 Semifinal Copa Del Rey beiN Sports, Rabu (8/2), Pukul. 03.00

Atletico Madrid

Rekor Pertemuan 02/02/17 22/09/16 14/04/16 06/04/16 30/01/16

Atletico Madrid 1 - 2 Barcelona Barcelona 1 - 1 Atletico Madrid Atletico Madrid 2 - 0 Barcelona Barcelona 2 - 1 Atletico Madrid Barcelona 2 - 1 Atletico Madrid

(CDR) (La Liga) (UCL) (UCL) (La Liga)

Luis Enrique Lima Pertandingan Terakhir

Diego Simeone Lima Pertandingan Terakhir

BARCELONA

ATLETICO

23/01/17 (La Liga) Eibar 0 - 4 Barcelona 27/01/17 (CDR) Barcelona 5 - 2 Real Sociedad 29/01/17 (La Liga) Real Betis 1 - 1 Barcelona 02/02/17 (CDR) Atlético Madrid 1 - 2 Barcelona 04/02/17 (La Liga) Barcelona 3 - 0 Athletic Bilbao

22/01/17 (La Liga) Athletic Bilbao 2 - 2 Atlético Madrid 26/01/17 (CDR) Eibar 2 - 2 Atlético Madrid 28/01/17 (La Liga) Deportivo Alavés 0 - 0 Atlético Madrid 02/02/17 (CDR) Atlético Madrid 1 - 2 Barcelona 05/02/17 (La Liga) Atlético Madrid 2 - 0 Leganés

dua gol menjadi beban yang cu­ kup berat. Harus menang dengan selisih dua gol di kandang Barca bukanlah perkara mudah. Ter­ lebih, Camp Nou adalah tempat yang angker bagi Atletico. Dari tiga lawatan terakhir ke Camp Nou, Atletico takluk dua kali dan imbang satu kali. Meskipun demikian, peluang untuk memba­ likkan keadaan dan meraih tiket

ke final tentunya belum tertutup bagi tim tamu. Pelatih Atletico, Diego Simeone, di­­pastikan bakal menginstruksi­ kan para pemain terbaiknya untuk tam­­pil agresif dan bekerja keras. Di li­ni depan, duet Gameiro dan Griezmann dperkirakan akan kembali men­jadi andalan untuk merobek ga­w ang tuan rumah. (O2) n Iyar Jarkasih

lulu@lampungpost.co.id

Lengkapi Berkas Bambang, KPK Periksa Delapan Saksi

SIARAN LANGSUNG

Barcelona

“Saya kira keadilan akan tiba pada waktunya. Ada ba­ nyak dong (yang menikmati suap dari proyek Hamba­ lang), ada yang jadi guber­ nur juga sekarang (diduga mantan mantan Wakil Ketua Banggar Olly Dondokam­ bey yang saat ini menjabat sebagai gubernur Sulawesi Utara),” kata dia. (MI/R5)

KOMISI Pemberantasan Korupsi (KPK) turun ke Lampung pada Senin (6/2). Kedatangan mereka tersebut dalam agenda untuk melakukan pemerik­ saan terhadap delapan orang saksi guna melengkapi berkas perkara ter­ sangka dugaan pemberian gratifikasi APBD 2015 terhadap sejumlah anggota DPRD Kabupaten Tanggamus atas ter­ sangka Bupati Tanggamus Bambang Kurniawan. Berdasarkan pemantauan Lampung Post, pemeriksaan itu dilakukan di Markas Polsek Telukbetung Selatan yang dimulai sekitar pukul 10.00. Dengan menggunakan ruang Kapol­ sek Telukbetung Selatan, sejumlah anggota DPRD Tanggamus diperiksa penyidik KPK. Juru bicara KPK, Febri Diansyah, menjelaskan pada pemeriksaan terse­ but, pihaknya memeriksa delapan saksi yang berhubungan erat dengan kasus suap terhadap anggota DPRD itu. Para saksi itu adalah Muklis Basri (Sekretaris Tanggamus), Suratman (Sekretaris DPRD), dan enam anggota DPRD Tanggamus. “Dari Sekkab Tanggamus, sekreta­ ris DPRD, dan enam anggota Dewan­ nya. Pemeriksaan ini terkait dugaan pemberian suap terhadap anggota DPRD yang dilakukan tersangka BK,” kata Febri melalui telepon, kemarin. (RAN/O2)

Tabu Memprovokasi Pengadilan! PELAJARAN ter­ dalam pasal sulit jurnalistik tersendiri. Perta­ pada 1960-an ma, isi beritanya adalah menulis tak boleh men­ berita sidang gandung opini meme­n garuhi pengadilan den­ proses sidang g a n be r ba g a i pengadilan yang pantangan atau tabunya. Tabusedang berjalan. tabu tersebut Kedua, untuk H. Bambang Eka Wijaya mengh ­ ormati berdasar sterili­ tas sidang pengadilan yang inte­g ritas hakim, kritik tak boleh dipengaruhi opini terhadap putusan penga­ dari luar sidang, penghor­ dilan ha­nya bisa dilakukan matan pada hakim, hak-hak sete­l ah berkekuat­a n hu­ tersangka terkait asas pra­ kum tetap. duga tak bersalah, hingga Ketiga, untuk menghorma­ perlindungan korban. ti asas praduga tak bersalah, Bertolak dari pengalam­ wartawan harus konsisten an itu, jelas aneh kalau menyebut status terdakwa sekarang sidang pengadil­ sampai hakim menetapkan an bisa dengan seenaknya putusan atas dirinya. Keem­ diprovokasi massa de­ngan pat, jati diri korban kasus mobil komando (truk bak asusila, terutama yang di terbuka) membawa tumpu­ bawah umur, harus diraha­ kan kotak besar pengeras siakan wartawan demi masa suara yang di­arahkan ke depannya. ruangan sidang seperti Semua tabu untuk meng­ yang terjadi di Jakarta be­ hormati muruah dan keter­ lakangan ini. hormatan ruang sidang Para pembicara lewat peng­adilan itu dijaga se­ pengeras suara itu secara cara saksama dan sungguhterang-terangan mempro­ sung­guh oleh para jurnalis vokasi sidang pengadilan, secara universal. Karena bahkan mendikte hakim, itu, menjadi sangat aneh sekaligus tak peduli dengan kalau di negeri ini muruah asas praduga tak bersalah. peng­adilan di-down grade Apakah hal seperti itu tak alias direndahkan de­ngan bisa digolongkan tindakan dipelorot sedemikian tragis contempt of court, menghi­ hing­ga jadi sasaran bentak­ n a d a n m e r e n d a h k a n an suara tumpukan loud­ peng­adilan, mungkin perlu speaker besar-besar seha­ dibahas para akademisi. rian! Sebagai banding­an, di AS Jelas masih perlu pemba­ saja, negara asal demokrasi, has­an untuk menjadi kese­ sampai kini koran hanya pakatan bersama, jika bisa memuat sketsa suasana bang­sa ini memang sudah sidang pengadilan hasil re­la muruah kehormatan coretan tangan dari sisi ru­ang sidang pengadilan­ nya direndahkan dengan pandang pelukisnya. Mengenai tabu-tabu provokasi sedemikian rupa. sidang pengadilan itu, da­ Tan­pa kecuali, keadilan me­ lam kode etik jurnalistik rupakan tujuan utama ke­ Persatuan Wartawan In­ merdekaan bangsa, teruta­ma donesia (KEJ-PWI), diatur keadilan legal-formal. ***

Add on: facebook.com/buraslampost

Follow on: @buraslampost

Siapa Mengapa

Jalan Kaki OLAHRAGA merupakan kebutuhan manusia untuk dapat menyehatkan badan. Hal itu menjadi prinsip Kepala Kantor Wilayah (Ka­ kanwil) BPN Lampung Iing Sarkim. Menurutnya, olahraga bukan hanya lewat salah satu cabang olahraga, melainkan bisa dilakukan de­ ngan berbagai cara. “Saya jalan kaki saja biasa­ nya seusai senam setiap Jumat, berkeliling kompleks kantor,” kata Iing beberapa waktu lalu. n DOK. LAMPUNG POST Olahraga, menurut Iing, merupakan keharusan. Namun, dengan waktu kerjanya yang padat, diupayakan tiap ada waktu kosong ia ber­ olahraga. Utamanya untuk menjaga kesehatan tubuh, dia pun olahraga jalan kaki. Jika ada waktu luang, Iing juga akan memilih untuk pulang ke keluarganya yang menetap di Bandung, Jawa Barat. “Pu­ lang ke rumahnya tidak tentu, gimana situasi dan kondisi. Kadang pulang dua minggu sekali ke Bandung,” kata mantan Kakanwil BPN Sulawesi Barat itu. (MAN/R5)

Wat-wat Gawoh

Gara-gara Leci

MENGONSUMSI buah memang sangat baik untuk ke­ sehatan tubuh. Namun, janganlah sembarang makan, harus melaku­ kan pola hidup yang baik. Temon do ana. Kik nganik buah makung me­ ngan, aga busungan de kuti (Betullah itu. Kalau memakan buah sebelum makan, bakal kembung perutnya). Nah, kejadian di India lebih tragis lagi. Seratus anak harus menjadi korban akibat makan buah leci yang kecil nan manis itu. Para dokter pun kebingungan dengan penyakit misterius itu. Seperti dilansir kantor berita BBC, ternyata dari diagnosis dan penelitian dokter, penyebab anak-anak itu menjadi korban leci adalah adanya kandungan hy­ polycin yang menghambat tubuh memproduksi glukosa, sementara mereka belum makan sehingga membengkak otaknya. Payu kidah tuah. Dang lagi injuk kheno. Aga layau. Wat-wat gawoh (Oke deh sayang. Jangan lagi seperti itu. Bakal celaka. Ada-ada saja). (MTVN/R5)


EKONOMI

2017, Baru 100 Ribu Ha Sawah Diasuransikan n Hlm. 10

selasa, 7 februari 2017

SETIAJI B PAMUNGKAS

B

AGI masyarakat yang ingin mengajak keluarga untuk berekreasi di hari libur tidak perlu bingung menentukan lokasi yang seru. Waterpark di Lampung Walk, Jalan Urip Sumoharjo, depan Rumah Sakit Urip Sumoharjo adalah tempat yang asyik untuk dikunjungi. Sales Marketing Lampung Walk, Hannie Handayani, mengatakan Waterpark Lampung Walk memiliki berbagai fasilitas yang menarik sehingga membuat pengunjung betah berlamalama untuk bermain air. Beberapa fasilitas, seperti kolam arus, kids pool yang dibangun khusus anak di bawah umur, gazebo kepi­ ting, dan seluncuran. Promosi yang ada di Waterpark Lampung Walk dengan memberikan hal menarik kepada pengunjung, seperti pelajar tingkat sekolah dasar dan PAUD. Ia

menjelaskan ada harga yang berbeda bagi rombongan, yakni diskon Rp10 ribu per anak. Jika lebih dari 50 orang, per pasang hanya Rp35 ribu untuk anak dan ibu. “Berlaku Senin hingga Kamis,” kata dia kepada Lampung Post, Senin (6/2). Tidak hanya itu, untuk kalangan dewasa tersedia kolam renang olimpic dengan kedalaman 1,5 meter. “Kami juga menerima les privat renang seminggu dengan biaya pendaftaran Rp200 ribu, belum termasuk member Rp800 ribu per bulan, dan gratis bagi orang tua yang ingin belajar berenang,” ujarnya. Di lantai II, tersedia pula fasilitas kantin yang menjual berbagai camilan dengan harga terjangkau, nikmat, dan higienis. “Tentu untuk memberikan kenyamanan kepada orang tua yang sedang menunggu anaknya berenang, bisa sembari menikmati kudap­an yang ada di sini.” (E2) setiaji@lampungpost.co.id

n DOK/LAMPUNG POST

SERAHKAN HADIAH. Pemilik Kafe Babe, Dolly Thirta, menyerahkan hadiah kepada pengunjung pada HUT ke-8 Kafe Babe, Minggu (5/2).

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

8.551,10

10.968,63

9.768,97

9.161,00

8.161,00

DOLLAR KANADA (CAD) KURS JUAL

KURS BELI

9.512,98

8.470,16

DOLLAR SINGAPURA (SGD)

DOLLAR NEW ZEALAND (NZD) KURS JUAL 7.236,27

Indeks VALUTA ASING

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

7.323,53

6.523,06

1.178,01

1.049,35

EURO (EUR)

KURS BELI 6.438,21

DOLLAR HONGKONG (HKD)

KURS JUAL

KURS JUAL 13.224,82

POUNDSTERLING INGGRIS (GBP) KURS BELI 11.775,51

YEN JEPANG (JPY) 100

KURS JUAL 14.907,70

KURS BELI 13.276,31

DOLLAR AMERIKA (USD)

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

10.273,39

10.164,00

11.917,09

11.794,74

13.396,00

13.262,00

DOLLAR KANADA (CAD) KURS JUAL 10.288,79

DOLLAR SINGAPURA (SGD)

DOLLAR HONGKONG (HKD)

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

10.181,96

9.516,91

9.418,37

1.726,82

1.709,53

DOLLAR NEW ZEALAND (NZD)

Indeks KOMODITAS

KURS BELI

9.601,64

KOMODITAS

EURO (EUR)

POUNDSTERLING INGGRIS (GBP)

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

9.808,55

9.707,78

14.444,91

14.295,11

16.732,94

16.562,91

per Senin, 6 Februari 2017 n Sumber Bank Indonesia

DOLLAR AUSTRALIA (AUD)

YEN JEPANG (JPY) 100

DOLLAR AMERIKA (USD)

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

9.601,64

8.551,10

10.968,63

9.768,97

9.161,00

8.161,00

KURS JUAL

KURS BELI

9.512,98

8.470,16

DOLLAR NEW ZEALAND (NZD) KURS JUAL 7.236,27

KURS BELI 6.438,21

CPO Minyak kelapa Kakao Kopi arabika Kopi robusta Karet TSR 20 Jagung (kering) Olein Emas

LOKASI SENTRA

HARGA (Rp/Kg)

Medan Bitung Makassar Medan Lampung Palembang Lampung Pangkalpinang Lampung

LOKASI SENTRA

Medan Bitung Makassar Medan Lampung Palembang Lampung Jakarta Jakarta

8.705 17.976 20.868 46.495 17.301 44.051 38.666 63.293 1.948

HARGA (Rp/Kg)

9.892 23.761 22.853 57.136 26.080 29.111 1.677 10.897 528.500 Rp/gr

per Senin, 6 Februari 2017 n Bappebti-Kementerian Perdagangan www.bappebti.go.id

KURS JUAL

DOLLAR KANADA (CAD)

CPO Minyak Kelapa Kakao Kopi Arabika Kopi Robusta Karet TSR 20 Lada Hitam Lada Putih Jagung (kering)

KOMODITAS

DOLLAR SINGAPURA (SGD)

DOLLAR HONGKONG (HKD)

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

7.323,53

6.523,06

1.178,01

1.049,35

EURO (EUR) KURS JUAL 13.224,82

POUNDSTERLING INGGRIS (GBP) KURS BELI 11.775,51

KURS JUAL 14.907,70

KURS BELI 13.276,31

KOMODITAS

Indeks KOMODITAS

Bagi kalangan dewasa tersedia kolam renang olimpic dengan kedalaman 1,5 meter.

DOLLAR AMERIKA (USD)

KURS JUAL

DOLLAR AUSTRALIA (AUD)

Indeks VALUTA ASING

Waterpark Lampung Walk Destinasi Isi Liburan

YEN JEPANG (JPY) 100

Indeks KOMODITAS

Indeks VALUTA ASING

DOLLAR AUSTRALIA (AUD)

I9

CPO Minyak Kelapa Kakao Kopi Arabika Kopi Robusta Karet TSR 20 Lada Hitam Lada Putih Jagung (kering)

LOKASI SENTRA

HARGA (Rp/Kg)

Medan Bitung Makassar Medan Lampung Palembang Lampung Pangkalpinang Lampung

8.705 17.976 20.868 46.495 17.301 44.051 38.666 63.293 1.948

CABANG BARU Outlet Yo’ Bakery & Cafe resmi membuka cabangnya di Bandara Radin Inten II, Lampung Selatan, Senin (6/2). Toko roti ini menyediakan kebutuhan makanan bagi penumpang bandara. n LAMPUNG POST/ DIAN WAHYU KUSUMA

Yo’ Bakery & Cafe Buka Cabang di Bandara OUTLET Yo’ Bakery & Cafe resmi membuka cabangnya yang kedua di Bandara Radin Inten II, Lampung Selatan, Senin (6/2). Agustinus Sobel Tanianto, pemilik Yo’ Bakery & Café, mengatakan pihaknya menyediakan berbagai olahan makanan dan minuman, mulai dari pancake durian, sushi,

puding, meal, cappucino, siomay, dan cake slice. Sobel menambahkan cabang pertama Yo’ Ba­ kery & Cafe berada di Jalan Jenderal Sudirman No. 26, Kota Metro. Ia berharap bisa ekspansi lagi hingga ke Bandar Lampung. “Kami menyediakan kebutuhan penumpang di

bandara dan sudah bekerja sama dengan pihak Garuda bila ada keterlambatan (delay), membeli roti cukup di bandara,” ujarnya, Senin (6/2). Ia menambahkan untuk produk olahan meal berupa spageti, nasi terayaki, dan nasi bakar. Daya tampung toko roti ini mencapai 40

orang. Cabang pertama ia lakukan di Metro karena melihat persaingan bisnis roti di sana masih belum besar dan bisnis roti cukup menjanjikan. Emilia Septiana Agustinus Sobel Tanianto, selaku pengelola, menuturkan Yo’ Bakery & Cafe dibuka mulai pukul 06.00 sampai

pukul 21.00. Selain itu, terdapat pula jajanan pasar tradisional, seperti lemper, risoles, dan bola-bola keju. “Ke depan akan lebih banyak lagi varian yang ditampilkan, konsep di bandara itu simple, orang harus dengan mudah cepat mendapatkan makanan,” ujar dia. (IAN/R4)

Aksi DJ dan Band Meriahkan HUT Ke-8 Kafe Babe PERAYAAN hari ulang tahun (HUT) ke-8 Kafe Babe, Minggu (5/2) malam, berlangsung meriah dengan penampilan sejumlah grup musik dan disjoki (DJ). Selain itu, agenda tahunan yang dihadiri ratusan pengunjung itu juga bertabur hadiah menarik. Pengunjung yang datang mendapatkan hadiah grandprize berupa mesin cuci, lemari es, dan televisi LED 32 inci. Untuk hadiah doorprize, di antaranya ponsel Android, magic com,

dan kipas angin. Selain beragam hadiah, pengunjung juga dihibur dengan pertunjukan spektakuler band Grupie, Bagas Band, Band Natural, dan Band Firyal dari Jakarta. Rangkaian acara pesta HUT tersebut ditutup dengan penampilan energik DJ Syifa Love. Pemilik Kafe Babe, Dolly Thirta, mengatakan pada perayaan HUT ke-8 tahun ini pihaknya mengusung ko n s e p s t ay t o g e t h e r . Dengan menghadirkan

hiburan musik dan beragam hadiah menarik, diharapkan ikatan emosional yang terjalin dengan para konsumen bisa lebih erat. “Acara party HUT ke-8 ini merupakan wujud penghargaan kami kepada para konsumen. Kami ingin mereka selalu merasa nyaman dan terhibur. Kami berharap konsumen bisa selalu dekat dengan kami,” kata Babe—sapaan Dolly, di sela-sela perayaan HUT ke-8 Kafe Babe, di Jalan Arif

Rahman Hakim, Bandar Lampung. Salah seorang pengunjung, Raisca, mengaku sengaja datang ke Kafe Babe untuk ikut merayakan ulang tahun kafe favoritnya tersebut. “Kafe Babe ini tempat favorit saya. Di sini itu sangat nyaman buat saya dan teman-teman berkumpul,” ujar mahasiswi salah satu perguruan tinggi swasta di Bandar Lampung itu. Pengunjung lainnya, Sandi mengatakan perayaan HUT

Kafe Babe kali ini sangat meriah. “Penampilan bintang tamunya keren-keren. Benarbenar sangat menghibur,” kata dia. Sementara itu, vokalis Bagas Band di sela-sela penampilannya mengatakan Kafe Babe merupakan salah satu tempat yang membesarkan band yang digawanginya. “Oleh sebab itu, ketika diundang untuk tampil di HUT Kafe Babe, kami merasa sangat senang sekali,” ujarnya. (YAR/O2)


EKONOMI BISNIS

10 I selasa, 7 februari 2017

LAMPUNG POST

Satelit Telkom 3S Solusi Kesenjangan Digital Dengan satelit Telkom 3S ini masyarakat di daerah terpencil bisa merasakan layanan telekomunikasi. DIAN WAHYU KUSUMA

S

ATELIT Telkom 3S milik PT Telekomu­ nikasi Indonesia Tbk yang akan diluncurkan dari Kourou, Guyana, Prancis, 14 Februari 2017 atau pada 15 Februari WIB, dinilai menjadi solusi utama me­ ngatasi kesenjangan digital di Indonesia. Sekjen Pusat Kajian Kebijakan dan Regu­ lasi Telekomunikasi ITB, M Ridwan Effendi, mengatakan peluncuran satelit Telkom 3S sangat ditunggu masyarakat karena bisa memeratakan layanan telekomunikasi hingga daerah terpencil dan pelosok di Tanah Air. Menurut Effendi, keha­ diran satelit Telkom 3S men­ jadi solusi menyambungkan Indonesia yang didominasi pulau-pulau karena jaringan kabel serat optik atau gelom­ bang mikro di daratan tidak bisa menjangkau seluruh wilayah di negara ini. “Ber­ beda dengan satelit, caku­ pannya bisa menjangkau seluruh Indonesia ditam­ bah dengan sebagian besar wilayah tetangga,” kata dia di Jakarta, Senin (6/2). Sebelumnya, Direktur Network, IT, and Solution

PT Telkom, Abdus Arief, me­ ngatakan peluncuran satelit Telkom 3S menjadi momen­ tum bagi perusahaan untuk mengurangi ketergantun­ gan sewa dari satelit asing. Meski PT Telkom sudah memiliki dua satelit yang ada, masih memerlukan tambahan kapasitas sehing­ ga harus menyewa lagi dari satelit milik asing.

Cakupan satelit sangat luas dan memperkuat pengiriman jaringan telekomunikasi kepada masyarakat. “Indonesia menjadi nega­ ra kedua pertama di dunia yang meluncurkan satelit pada 1976. Sejak itu sampai sekarang, kami selalu mem­ beli satelit. Kami harap da­ lam 5 sampai 10 tahun lagi, Indonesia bisa membuat satelit sendiri,” ujarnya.

Spektrum Ku-band Ia menambahkan Indo­ nesia terus membutuhkan satelit, mengingat negeri ini merupakan negara kepu­ lauan terbesar dengan lebih

dari 17 ribu pulau di seluruh Indonesia. Pembangunan ja­ ringan seluler dan serat optik masih dirasa sulit untuk men­ jangkau daerah terpencil. Meski tidak digunakan langsung ke pemakai akhir, satelit merupakan jaringan backbone atau pendukung jaringan seluler dan serat optik. Cakupan satelit sangat luas dan memperkuat pe­ ngiriman jaringan telekomu­ nikasi kepada masyarakat. Rencananya, satelit Telkom 3S akan menempati slot orbit 118 derajat Bujur Timur, yang posisinya kira-kira di atas Kota Makassar atau bisa disebut di tengah-tengah bentang Indo­ nesia, dengan masa operasi dari satelit T3S diperkirakan 18 tahun memiliki kapasitas 49 transponder, terdiri dari 24 transponder C-Band (24 TPE), 8 transponder extended C-Band (12 TPE), dan 10 trans­ ponder Ku-band (13 TPE). Satelit Telkom 3S yang dibuat Thales Alenia Space (TAS) dan akan diluncurkan ArianeSpace ini merupa­ kan satelit pertama Telkom yang dilengkapi dengan spektrum Ku-band. Satelit sebelumnya, Telkom-1 dan Telkom-2 semuanya berada di C-band dan atau extended C-band. (ANT/R4) dian@lampungpost.co.id

n ANTARA/MOHAMAD HAMZAH

ASURANSI NELAYAN. Sejumlah nelayan mempersiapkan kapal penangkap ikan sebelum melaut di Kabupaten Donggala, Sulawesi Tengah, Minggu (5/2). Sepanjang 2016, Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) telah menyalurkan bantuan premi asuransi kepada 409.498 nelayan di seluruh Indonesia. Pada 2017, KKP berencana menyalurkan 500 ribu premi asuransi nelayan.

n ANTARA/ASEP FATHULRAHMAN

DISERANG WERENG. Petani memanen padi yang terserang wereng cokelat di Warung Gunung, Lebak, Banten, Minggu (5/2). Serangan wereng menyebabkan pertumbuhan tanaman terhenti dan mengakibatkan butir padi menjadi hampa (kopong), sehingga menurunkan produksi panen yang biasanya menghasilkan 7,5 ton gabah/ha turun drastis menjadi hanya 2—3 ton gabah/ha.

2017, Baru 100 Ribu Ha Sawah Diasuransikan PERISTIWA La Nina yang terjadi saat ini membuat kon­ disi cuaca tidak menentu dan me­ngancam sektor pertanian di dalam negeri. Curah hujan yang tinggi dalam beberapa hari terakhir membuat beber­ apa sungai di Jawa meluap dan merendam sawah petani. Menteri Pertanian Andi Am­ ran Sulaiman mengungkapkan salah satu lokasi terdampak banjir adalah Bojonegoro, Jawa Timur. Namun, ia meng­ klaim jumlah luas sawah yang terendam banjir tidak begitu besar dan sudah diantisipasi oleh pemerintah. “Banjir ini sudah kami per­ hitungkan. Di Bojonegoro itu 1.000 hektare (ha) yang terkena banjir dan kami ganti benihnya,” ujar Amran di Jakarta, Senin (6/2). Ia juga mengungkapkan ada program asuransi usaha tani padi (AUTP) yang di­ canangkan pemerintah dan dapat dimanfaatkan para petani di seluruh Indonesia. Berdasarkan data Kemen­ terian Pertanian, hingga awal Februari, total lahan sawah yang sudah meng­ ikuti AUTP baru 100 ribu

ha dari jumlah yang ditar­ getkan pada 2017, yakni 1 juta ha. Dengan total 1 juta ha sawah yang mengikuti AUTP, Amran mengatakan jumlah tersebut sangat be­ sar karena berdasarkan perhitungan, luas lahan yang terendam banjir se­ tiap tahunnya hanya 200 ribu ha. Dalam implementasin­ ya, besaran premi AUTP yang ditetapkan per ha per musim tanam adalah Rp180 ribu. Namun, sebanyak 80% atau Rp144 ribu ditanggung oleh pemerintah. Artinya, para petani cukup memba­ yar Rp36 ribu per ha setiap musim tanam. Dengan total anggaran mencapai Rp350 miliar, para petani yang mengikuti pro­ gram itu dapat mengajukan klaim jika lahan pertanian yang mereka garap menga­ lami gagal panen akibat ban­ jir ataupun gangguan hama. “Di Bojonegoro, sebanyak 260 ha sawah yang ikut asuransi sudah diganti dan kami pas­ tikan klaimnya bisa cair satu minggu setelah diajukan,” ujar Amran. (MI/R4)

SELINTAS

Koperasi Berprestasi Diganjar Penghargaan KEMENTERIAN Koperasi dan UKM akan memberikan penghargaan kepada koperasi berprestasi di Indonesia menjelang peringatan Hari Koperasi Nasional pada 12 Juli 2017. Deputi Bidang Kelembagaan Kementerian Koperasi dan UKM Meliadi Sembiring di Jakarta, Minggu (5/2), mengatakan kementerian akan menjaring dan melakukan penilaian terhadap koperasi-koperasi berprestasi di Indonesia. “Ini kami lakukan sebagai salah satu apresiasi dan penghargaan atas kinerja koperasi dalam periode tertentu,” kata dia. Kegiatan serupa telah dilakukan secara rutin dari tahun ke tahun. Ia menambahkan tahun ini penjaringan koperasi terbaik akan dilakukan dengan standar kriteria dan penilaian, yang meliputi aspek organisasi, ketatalaksanaan, produktivitas, manfaat, dan dampak keberadaan koperasi di suatu wilayah. “Untuk penganugerahan Koperasi Award akan dipilih 10 koperasi dari 50 koperasi berprestasi yang telah di­ verifikasi,” kata Meliadi. (ANT/R4)

HET Gula Untungkan Konsumen YAYASAN Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) menilai penetapan harga eceran tertinggi (HET) gula bisa memberikan kepastian kepada konsumen yang selama ini sering mengeluhkan kenaikan harga komoditas tersebut. “Dari sisi konsumen, penetapan harga eceran tertinggi sangat menguntungkan karena ada kepastian harga tertinggi. Tidak seperti harga cabai yang sewaktu-waktu bisa sangat tinggi harganya,” ujar Koordinator Bidang Pengaduan dan Hukum YLKI, Sularsi, di Jakarta, Minggu (5/2). Sularsi menyakini penetapan HET Rp12.500/kg bisa mengantisipasi kenaikan harga gula melebihi kewajaran, sehingga mampu memberikan perlindungan terhadap konsumen. Namun, penetapan harga gula itu harus diikuti dengan perbaikan mekanisme pengawasan pengadaan komoditas pangan yang belum sepenuhnya optimal oleh pemerintah. “Caranya, dengan wajib melakukan operasi pasar apabila muncul harga melebihi harga eceran tertinggi yang telah ditetapkan,” kata dia. (ANT/R4)

New Mobilio Dongkrak Penjualan Honda KEHADIRAN New Honda Mobilio memberikan kon­ tribusi positif terhadap pen­ jualan mobil Honda di awal 2017. Penampilan baru Mo­ bilio mendapat sambutan baik dari konsumen. PT Honda Prospect Motor (HPM) mengawali tahun ini de­ ngan membukukan penjualan yang positif. Penjualan mobil

Honda di Januari 2017 menca­ pai 16.896 unit. Angka tersebut meningkat sekitar 21% dari pencapaian pada Desember 2016, yaitu sebesar 13.926 unit. Kemudian New Honda Mobilio mencatatkan penjualan seba­ nyak 3.365 unit atau naik 67% dari penjualan Desember 2016, yaitu sebesar 2.016 unit. Marketing and After Sales

Service Director PT HPM Jon­ fis Fandy mengatakan Honda mengawali penjualan di awal tahun dengan cukup baik, khususnya untuk produk yang baru saja diperkenalkan, yaitu New Honda Mobilio. “Kami percaya pasar otomo­ tif akan makin berkembang dengan ha­dirnya beragam produk baru yang akan kami

luncurkan di sepanjang 2017,” ujarnya dalam siaran pers di Jakarta, akhir pekan lalu. Selain New Honda Mobilio, penjualan Honda didukung model lainnya, seperti Honda HR-V 1.5L yang membuku­ kan penjualan sebesar 4.285 unit, meningkat 40% dari bulan sebelumnya sebesar 3.070 unit. (LUC/R4)


LAMPUNG POST

EKONOMI KREATIF

Pemanfaatan Barang Bekas Bisa Raup Rupiah

n LAMPUNG POST/SETIAJI B PAMUNGKAS

KARYA BARANG BEKAS. Perajin Cer’Mind, Wilson Ario Putra, menunjukkan aksesori yang terbuat dari bahan bekas yang mudah didapat.

Berbagai produk dari bahan bekas, berupa bentuk wajah, lampu hias, kalung, gelang, dompet, patung gajah, asbak dengan ukiran patung, gantungan kunci Siger, dan tas rajut. SETIAJI B PAMUNGKAS

L

AMPUNG memiliki banyak potensi untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui ekonomi kre­ atif. Salah satunya Saung Cer’Mind, yang memajang berbagai aksesori kerajinan tangan yang terletak di Jalan Kimaja, Way Halim Nomor 24, Bandar Lampung. Perajin Cer’Mind, Wilson Ario Putra, mengatakan saung yang sudah berdiri kurang lebih enam bulan ini menyedia­ kan berbagai macam aksesori yang ter­ buat dari bahan bekas atau pemanfaa­ tan benda yang sudah tidak terpakai. Berbagai produknya berupa bentuk wajah, lampu hias, kalung, gelang, dompet, patung gajah, asbak dengan ukiran patung, gantungan kunci Siger, tas rajut, tas terbuat dari karung goni, kalung dengan batu akik, dan kalung bentuk ukiran topeng wajah. Awalnya ia menjajakan produk karya­ nya dengan cara berkeliling ke beberapa tempat di Bandar Lampung. “Saya keli­ ling bawa motor ke beberapa tempat di Bandar Lampung. Jika ada pusat kera­ maian, saya menggelar lapak, beberapa aksesori saya taruh di tampah,” kata dia kepada Lampung Post, kemarin. S e m b ari be rdagang, ia kerap melakukan workshop seni kriya bagi yang berminat. Mulai dari tali-temali untuk membuat gelang, merajut, bah­ kan mengukir kayu menjadi berbagai bentuk yang diinginkan. “Semua orang bisa melakukannya, yang penting pu­ nya keinginan yang kuat,” ujarnya.

Kini, di saungnya yang penuh de­ ngan nuansa seni berdinding anyaman geribik tersedia berbagai benda, seper­ ti aksesori, fashion, patung, tas, gelang, anting, dan kalung. Menariknya, akse­ sori tersebut ia buat dari bahan yang mudah didapat. Ia kerap memanfaat­ kan sampah dan benda tidak terpakai di lingkungan sekitar. “Semua kami manfaatkan limbah alam, seperti ranting pohon dan kayu yang ada di jalan, tulang, dan biji buah. Selain itu limbah lingkungan lainnya, sepeti karung goni, bahan vermak le­ vis, dan jok mobil,” ujar Wilson.

Aksesori dibuat dari bahan yang mudah didapat. Harga Fleksibel Untuk harga, bergantung proses pem­ buatan. Tingkat harga seiring dengan tingkat kesulitannya, mulai dari motif, bentuk, detail ukiran, dan beberapa fak­ tor. Sebenarnya, harga yang dibanderol cukup terjangkau, mulai Rp35 ribu hingga ratusan ribu. “Harganya lebih fleksibel.” Setiap orang tentunya akan mencip­ takan karya yang berbeda berdasar­ kan karakternya masing-masing. Di setiap karyanya, ia pun berkomitmen untuk mengenalkan tradisi dan bu­ daya se-Nusantara. Menurut dia, pelaku seni kreatif sudah mulai bertumbuh secara per­

lahan dengan gaya yang berbeda. Na­ mun, peminatnya masih butuh proses untuk memahami seluk-beluk seni. Bagi dia, siapa pun bisa menjadi perajin asalkan memiliki mental un­ tuk yang kuat. Namun secara umum, minat masyarakat di bidang seni mulai membaik. Selain itu, perajin juga bisa mengedukasi masyarakat tentang seni. “Kalau mental pelaku seni itu sudah kuat, terus saja, yang penting total. Me­ mang butuh proses buat membuka mata masyarakat tentang karya seni,” ujarnya. Meski demikian, saungnya sering dikunjungi pembeli dari berbagai ka­ langan, mulai dari anak-anak, remaja, hingga orang tua terkadang melihat berbagai karyanya. Pemesan karyanya umumnya berada di Bandar Lampung. Tidak jarang ia pernah mengirim pemesanan ke Pring­ sewu bahkan Jakarta dan Kalimantan. Pemesanan lebih memilih aksesori ka­ lung. “Pemesan bisa membawa konsep mereka sendiri dan saya akan buat se­ suai permintaan. Yang terpenting masih terjangkau dengan tangan saya.” Aksesori kalungnya juga ia pasar­ kan ke beberapa distro yang ada di Lampung. Tidak ketinggalan, setiap aksesorinya, ia sisipkan budaya dan tradisi lokal maupun nusantara. “Kami terima pesanan pembuatan sketsa wajah, aksesori limbah kayu, su­ venir, dan tato tradisional sesuai dengan keinginan pemesan,” ujarnya. (E2) setiaji@lampungpost.co.id

Ralat PADA berita Lampung Post Senin (6/2), halaman 11, rubrik Perspektif Bisnis berjudul GGP Tambah Pasar Hortikultura ke Jerman terdapat kurang tepatnya memuat redaksional “penelitian hortikultura menjadi penting mengingat perusahaan besar di Lampung sudah mengekspor hasil produksinya ke berbagai negara”. Kemudian penggunaan judul seharusnya GGP Pasarkan Produk ke Belahan Dunia. Narasumber Margo Trilaksono sebagai crop development PT GGP hanya menjelaskan sebatas penelitian teknologi inovasi pembibitan, seperti laboratorium mass tissue culture (MTC) yang dilakukan oleh PT GGP. Redaksi

selasa, 7 februari 2017

I 11

Waleu Hadirkan Destinasi Belanja Lampung Banget OUTLET Waleu di Jalan Wolter Monginsidi Nomor 89 Bandar Lampung merupakan destinasi belanja yang menghadirkan ber­ bagai macam-macam barang, berupa kaus, topi, tas, dan sandal khas Lampung. Supriadi selaku pemilik dari Waleu kaus Lampung menjelas­ kan tujuan utama dari didiri­ kannya ini adalah berawal dari hadirnya konveksi yang tepat berada di sebelah Toko Waleu itu sendiri, yaitu Pelangi Advertis­ ing. Lantas terpikirkanlah untuk mencetak sendiri beberapa baju yang bernuansa Lampung dan mulai kaus Waleu di pasarkan sejak 2011. Supriadi menjelaskan pen­ jualannya kian hari bertambah peminatnya sehingga mulai terbesit pemikiran untuk men­ ciptakan inovasi produk lainnya, yaitu berupa tas, topi, dan sandal khas Lampung. “Ternyata kaus ini untuk wilayah Lampung sa­ ngat digemari, khususnya anak muda,” ujar Supriadi di Bandar Lampung, Senin (6/2).

Kini Waleu mulai menjadi pilihan utama pusat oleh-oleh baju bagi para pengunjung di Lampung. Harga yang diberikan pun bervariasi, seperti baju dari harga Rp100 ribu, topi Rp60 ribu, sandal jepit Rp50 ribu, tas dari harga Rp200 ribu, serta jaket kisaran Rp250 ribu dengan ber­ bagai ukuran dan model. Supriyadi juga menjelaskan ketertarikan anak muda Lam­ pung yang membuat dia ingin terus berinovasi dan mencip­ takan inovasi baru dari tempat pembelanjaan ini. Untuk me­ narik peminatnya, Supriyadi juga sering bekerja sama dengan provider kartu, seperti M3, de­ ngan cara mempromosikan lewat SMS, yakni dengan menda­ patkan berupa voucer belanja. Supriyadi berharap dengan adanya destinasi seperti pen­ jualan kaus ini, masyarakat Lampung dapat tergerak un­ tuk juga meciptakan suatu inovasi yang dapat menarik wisatawan lokal maupun in­ ternasional. (PKL/E2)

n LAMPUNG POST/PKL

TOKO PAKAIAN WALEU. Konsumen memilih kaus di Toko Waleu pada Senin (6/2).

Industri Kemasan Plastik Harus Dikuasai Lokal MENTERI Perindustrian Airlangga Hartarto me­ ngatakan industri kemasan plastik sebagai salah satu industri yang memiliki po­ tensi besar, harus dikuasai oleh produsen lokal. “Kami melihat potensinya besar. Plastic packaging adalah industri yang tumbuhnya masih tinggi,” kata dia saat mengunjungi PT Berlina Tbk, di Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, Senin (6/1). Oleh karena itu, industri ini harus dikuasai oleh pro­ dusen nasional mengingat konsumennya yang sangat luas. “Sebab, kliennya mul­ tinasional, perusahaan multinasional cenderung

membawa supply chain sendiri,” kata alumnus magister manajemen teknologi University of Melbourne tersebut. Selain itu, kata dia, sek­ tor industri ini bersifat terbuka sehingga tidak dibatasi jika pihak asing ingin terjun ke bidang ini. “Sektor ini kan sektor ter­ buka, jadi tidak dibatasi asing dan dalam negeri, tetapi kami harapkan juga industri yang sudah ada, mempunyai kesempatan yang cepat untuk ekspansi daripada investor baru,” ujarnya. “Investor baru kan masuknya green field, tetapi

kalau existing industry kan sudah punya kaki tangan yang besar sehingga untuk mengembangkan ekspansi bisa jauh lebih cepat.” Presiden Direktur PT Ber­ lina Tbk, Lim Eng Khim, juga mengamini hal itu dengan mengatakan in­ dustri ini sangat menjan­ jikan sehingga bertekad terus mengembangkan perusahaan yang berdiri sejak 1969 itu. “Industri ini di Indonesia masih banyak ke­s empatan, po­ tensinya masih besar dan sangat menjanjikan untuk berkembang. Tiga tahun ini kami gencar melakukan ek­ spansi,” ujar dia. (ANT/E2)

n ANTARA/MOHAMMAD AYUDHA

KESULITAN PROSES PENGERINGAN. Perajin melakukan proses penjemuran kulit kambing yang dimanfaatkan untuk jok motor di Parangjoro, Sukoharjo, Jawa Tengah, Senin (6/2). Tingginya intensitas hujan berpengaruh terhadap proses pengeringan kulit kambing yang biasanya memerlukan waktu 1 hari menjadi 2 hari, sehingga terjadi penurunan produksi hingga 50%.


OPINI

12 I selasa, 7 februari 2017

LAMPUNG POST

Mengintegrasikan Transportasi dan Tata Ruang IB Ilham Malik Dosen Teknik Sipil Universitas Bandar Lampung– Member of World Society for Transport and Land Use Research (WSTLUR)

S

ETIAP tahun, pemerintah daerah harus membelanjakan anggaran yang ada untuk membangun dan memperbaiki fasilitas transportasi. Beberapa di antaranya adalah pembangunan dan perbaikan jalan, jembatan, dan drainase jalan raya, yang tersebar dibanyak lokasi. Sebaran lokasi proyek ini terjadi sebagai akibat dari sebaran lokasi permukiman penduduk. Lokasi permukiman yang tersebar menuntut pemerintah untuk menyediakan beragam infrastruktur, salah satunya infrastruktur transportasi, untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat sehingga mobilitas orang dan barang dapat terjamin. Mobilitas yang baik diharapkan dapat meningkatkan kegiatan ekonomi kawasan yang mendorong peningkatan kesejahteraan penduduk. Namun, pemerintah menghadapi banyak kendala untuk memberikan jaminan kondisi infrastruktur transportasi dapat selalu dalam kondisi baik. Bahkan, hampir setiap periode tertentu, pemerintah melaporkan bahwa kondisi kerusakan jalan di Lampung mencapai 30%—45%. Data ini baru data jalan yang menjadi tanggung jawab Provinsi Lampung yang panjangnya hampir mencapai 2.000 kilometer. Jika kita tambahkan jumlahnya dengan jalan kabupaten dan kota, jumlah panjang jalan yang mengalami kerusakan akan makin tinggi. Setidaknya jika dilihat dari panjang dalam kilometernya. Padahal, Pemerintah Provinsi Lampung harus membelanjakan hampir Rp1 triliun untuk jalan. Lalu kabupaten kota, rata-rata harus mengeluarkan dana sekitar Rp200 miliar— Rp400 miliar untuk memperbaiki atau membangun jalan beserta fasilitas pendukung lainnya.

Infrastruktur Andal Jika kita melihat tren kemampuan pendanaan pemerintah dan kondisi kerusakan jalan di setiap tahunnya, kita dapat katakan bahwa pemerintah akan mengalami kesulitan untuk menjamin semua jalan akan dalam posisi mantap. Sebab, jika mengutip pendapat para ekonom, pemerintah tidak akan mungkin dapat dengan mudah meningkatkan kekuatan fiskalnya. Padahal kekuatan finansial pemerintah akan sangat memengaruhi

jumlah alokasi anggaran untuk membangun dan memperbaiki jalan. Ini yang juga harus kita cermati, pemerintah berpotensi memiliki kekuatan anggaran jika pajak dan retribusi meningkat, yang mana keduanya bersumber dari kegiatan ekonomi daerah yang tumbuh pesat yang didukung oleh fasilitas infrastruktur transportasi yang baik dan kuat. Sehingga, dapatlah kita katakan karena infrastruktur transportasi Lampung tidak dalam kondisi andal, akan sulit bagi Lampung untuk memiliki ekonomi yang kuat dan anggaran pembangunan yang besar. Jadi ini memang semacam lingkaran setan dari kerusakan infrastruktur transportasi, yang memberikan dampak ke mana-mana. Lalu, pertanyaannya, akankah ini akan terus terjadi? Tampaknya hal inilah yang memang akan terus terjadi. Jika pemerintah selalu fokus pada penyediaan jaringan jalan yang baik, yang mana hal itu akan sulit tercapai karena ekonomi tidak kuat, kita akan sulit mendorong kemajuan daerah. Ini juga adalah fenomena yang dialami oleh banyak negara maju pada era dahulu. Mereka menyadari bahwa sebaran lokasi permukim­ an penduduk dan kegiatan ekonomi memberikan dampak pada ketidakmampuan pemerintah untuk menjamin ketersediaan infrastrukturnya. Oleh karena itu, negara-negara maju, di beberapa dekade yang lalu, melakukan upaya pendekatan baru untuk menyelesaikan masalah ini. Di situlah muncul teori untuk mengintegrasikan transportasi dan tata ruang. Selama lokasi permukiman dan kegiatan penduduk masih tersebar-sebar, hal itu dipastikan akan menyulitkan pemerintah untuk menyediakan infrastrukturnya. Selain faktor keterbatasan dana, faktor lain yang tidak diabaikan adalah kualitas sumber daya manusia peme-

rintah dan masyarakat yang masih rendah, manajemen pemeliharaan yang masih belum memadai, dan kondisi perilaku sosial yang masih belum bisa menjamin daya tahan infrastruktur tersebut. Negara di Eropa dan Amerika, serta para sekutunya, mengembangkan daerahnya melalui pendekatan sentra­ lisasi lokasi kegiatan. Hal ini relevan bagi mereka karena mereka memang memiliki budaya koloni yang mendukung terwujudnya kota-kota compact di negara mereka. Namun, Jepang dan Korea Selatan yang memiliki persoalan lokasi permukiman penduduk dan kegiatan ekonominya yang sudah tersebar sedemikian rupa, melakukan pendekatan penyelesaian masalah ini n SUGENG RIYADI melalui urbanisasi. Pemerintah mendorong warganya untuk masuk ke kota. Apartemen dan fasilitas pendukung disediakan oleh pemerintah agar masyarakat tertarik untuk masuk dan tinggal di dalam kota. Jepang dan Korea mampu melakukan hal itu dalam proses yang tidak sebentar. Prosesnya lama dan tidak mudah, tetapi mereka berhasil melakukannya. Sehingga saat ini, kita bisa melihat kondisi negara mereka, provinsi dan kota mereka, mengalami kemajuan ekonomi yang sangat baik, masyarakatnya sejahtera dan penggunaan anggaran pembangunannya yang sedemikian efektif dan efisien.

Pendorong Kemajuan Baru-baru ini, UN Habitat melaporkan bahwa Tiongkok melakukan hal yang serupa dilakukan Jepang dan Korea Selatan pada beberapa dekade yang lalu. Bahkan skalanya lebih besar dan tidak pernah ada di dunia, terjadi gelombang urbanisasi sebesar yang terjadi di Tiongkok, ada sekitar 300 juta penduduk desa sudah berpindah ke kota-kota yang sudah disiapkan oleh pemerintah.

Tiongkok tampaknya menyadari bahwa penduduk yang bermukim tersebar di mana-mana menimbulkan masalah serius. Berkaca dari kekuatan negara Eropa dan Amerika, serta belajar juga dari proses yang dijalani oleh Korea Selatan dan Jepang, akhirnya Tiongkok melakukan hal itu pula. Inilah yang menjadi salah satu pendorong kemajuan ekonomi di Negara itu. Akankah kita perlu melakukan hal serupa? Tampaknya, jika kita ingin menyelesaikan masalah daerah yang disebabkan oleh sebaran lokasi permukiman, sebaran kegiatan ekonomi, dan adanya disparitas atau gap dalam berbagai hal sebagai negative impact dari sebaran lokasi permukiman penduduk, kita harus melakukan hal serupa seperti Korea Selatan, Jepang, dan Tiongkok. Pada saat ini, India juga sedang berproses melakukan hal itu. Meskipun belum bisa kita lihat hasilnya karena memang dibutuhkan waktu untuk mewujudkannya. Indonesia harus juga melakukan hal itu jika kita ingin melihat kemajuan dalam beragam hal dari proses ini nanti. Kembali pada masalah bahasan kita, yaitu pengintegrasian transportasi dan tata ruang, tampaknya Lampung harus sesegera mungkin membenahi hal ini. Namun harap diingat, janganlah kita melihatnya hanya dari sisi transportasi ketika melihat tata ruang. Sebab, itulah yang akhirnya melahirkan transport oriented development (TOD) dan transport demand management (TDM). Namun, kita harus lihat juga masalah pengintegrasian keduanya dari posisi yang lebih tinggi. Seperti yang dilakukan oleh Auckland, Hong Kong, dan Singapura, yaitu melihatnya dari sisi regional growth strategy (RGS). Lampung dalam artian provinsi dan kabupaten/ kota diharapkan dapat menyelesaikan masalah infrastruktur transportasi yang memberikan efek pada kondisi ekonomi Lampung yang berkualitas rendah dan tidak kompetitif. Bidang transportasi dan tata ruang, hendaknya diberi ruang juga untuk memperbaiki itu semua. Pemborosan anggaran pembangunan daerah haruslah dihentikan agar asas manfaat anggaran dapat optimal. n

Kelembagaan PTN Badan Hukum Yonvitner Tim Sekber PTN Badan Hukum, Dosen IPB

B

ERBAGAI pandangan yang saat ini muncul bukan karena pemerintah gagal paham dengan kerangka tujuan akhir perguruan tinggi negeri badan hukum (PTNBH), melainkan lebih karena ketiadaan peta jalan PTNBH. Status PTNBH, walau terlalu dini untuk disebut sebagai sebuah langkah maju PTN berkelas dunia (world class university), kita optimistis keberadaan PTNBH akan mampu mengangkat status PTN Indonesia secara keseluruhan. PTN berbadan hukum saat ini masih mendominasi dalam urutan PT berkualitas dan menjadi andalan pemerintah untuk bersaing di tingkat global. Tujuh PT terbaik Indonesia saat ini versi QS World University Rangking masih ditempati tujuh PTNBH, dari 11 PTNBH yang sudah ada di Indonesia. UI dalam posisi 325 dunia (67 Asia), ITB 401—410 dunia (86 Asia), UGM 501—550 dunia (105 Asia), Unair 701+ dunia (190 Asia), IPB 701+ dunia (191 Asia), Undip 701+ dunia (231—240 Asia), dan ITS 701+ dunia (251—300 Asia). Walaupun peringkat bukan segalanya, sekadar untuk dimengerti oleh orang awam sekalipun, bahwa ini bisa menjadi petunjuk urutan dari PT terbaik di RI yang mampu bersaing dengan PT lainnya di dunia. Sebagai kekhususan, setidaknya ada tiga institut yang memiliki kekhasan program pendidikan, yaitu ITB, IPB, dan ITS, bersaing bersama universitas lainnya di Asia dan dunia dalam urutan 701+ dunia. Untuk menjadi sebuah PT dunia tentu tidak mudah. Sebab, banyak yang harus dibenahi

PARTISIPASI OPINI

PR Tertunda Kehadiran PTNBH bukanlah sesuatu yang tiba-tiba karena sudah dipikirkan para pengagasnya lebih dari 10 tahun lalu. Evolusi terminologi mulai dari PT BHMN, PT BLU, sampai saat ini menjadi PTNBH ialah bagian dari upaya mencari format terbaik untuk mendudukkan PTN Indonesia itu pada posisi kompetitif, produktif, dan dapat diandalkan. Namun, evolusi itu, belum diikuti evolusi pengelolaan yang makin baik. Persoalan yang saat ini terjadi, bahkan makin kritis yang seharusnya diselesaikan terlebih dahulu. Pemisahan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan

dengan Pendidikan Tinggi harus menjadi momentum pembenahan yang berimbang pada PTN, PTNBH, dan PTS. Namun, kenyataannya belum terlihat langkah progresif untuk menumbuhkan daya saing itu. Ironinya, PTNBH dituntut berkontribusi besar untuk pencapaian target pendidikan, kualitas pendidikan, dan bahkan menjawab persoalan bangsa yang makin kompleks, tanpa landasan filosofi kerja memadai.

Dalam konteks kelembagaan, secara jelas dapat dipahami bahwa PTNBH merupakan organisasi di lingkungan Kemenristek Dikti yang otonom mengelola kegiatan akademik dan nonakademik. Kalau diteras, persoalan saat ini berpotensi menghambat daya saing PT Indonesia dalam konteks PTNBH, di antaranya SDM serta mekanisme pengelolaan keuangan dan aset. Keberadaan SDM PTNBH sudah terdefenisi dengan baik dalam UU No. 5/2014 tentang Aparatur Sipil Negara (ASN). PNS adalah warga negara Indonesia yang memenuhi syarat tertentu, diangkat sebagai pegawai ASN secara tetap oleh pejabat pembina kepegawaian untuk menduduki jabatan pemerintahan. Fakta empiris saat ini PNS yang ditempatkan pada PTNBH diangkat, dibina, dan diberhentikan oleh Menristek Dikti.

Perpres No. 32/2016 tentang Tunjangan Kinerja Pegawai dalam Lingkungan Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Pasal 1 angka 2 menyebutkan bahwa PNS yang ditempatkan pada seluruh PTNBH saat ini ditetapkan oleh Menristek Dikti pada suatu jabatan tertentu dan bekerja secara penuh. Konteks di atas tentu sangat berbeda dengan maksud keberadaan SDM PTNBH yang disebutkan dalam PP No. 9/2003 Pasal 1 Ayat (7) bahwa PNS yang diperbantukan/ dipekerjakan adalah PNS yang melaksanakan tugas di luar instansi induknya yang tunjangannya dibebankan pada instansi yang menerima perbantuan. Jika ini kemudian diacu sebagai sebuah mekanisme pengelolaan SDM PTNBH oleh lembaga pembina, merupakan bentuk pemahaman yang keliru dan harus diluruskan, sesuai dengan UU No. 5/2016 dan Perpres No. 32/2016. Sebab, diperbantukan itu juga bermakna di luar institusi kementerian riset, pendidikan tinggi, sehingga Perpres No. 138/2015 Pasal 3 Ayat (1) dan Perpres 32/2016 Pasal 3 Ayat (1) yang menyatakan tunjangan kinerja sebagaimana dimaksud Pasal 2, tidak diberikan kepada pegawai pada PTNBH (yang juga PNS pada Kementerian Risek Dikti) lahir dari pemaknaan yang keliru terhadap SDM PTNBH dan harus dikoreksi. Dalam konteks kelembagaan, secara jelas dapat dipahami bahwa PTNBH merupakan organisasi di lingkungan Kemenristek Dikti yang otonom mengelola kegiatan akademik dan nonakademik. Ini sejalan dengan PP No. 4/2014 tentang

Penyelenggaraan Pendidikan Tinggi dan Pengelolaan PT bahwa PT terdiri dari PTN, PTNBH, dan PTS.

Peta Jalan Untuk menjadi PT yang berdaya saing, keberadaan PTNBH harusnya diapresiasi dengan penguatan SDM yang unggul dan kompetitif. Pendanaan riset harus ditingkatkan yang berbasis kinerja dan inovasi. Luncuran dana Rp5 miliar—Rp10 miliar belum memadai untuk menghasilkan riset yang berkualitas dan berkesinambungan. Riset bukan sambilan, melainkan fondasi dasar masa depan bangsa. Pada sisi lain pemerintah harus memperkuat sistem pengelolaan PTNBH dengan dukungan kelengkapan orga­ nisasi dan legalitas. Untuk menjamin ini, kelembagaan pengelolaan PTNBH di Kemenristek Dikti harus jelas. Perbedaan mekanisme pengelolaan yang terjadi saat ini harusnya bisa dihindari jika ada embrio lembaga yang memiliki kemampuan dan pemahaman dalam mengembangkan PTNBH. Kelembagaan ini sebaiknya langsung di bawah koordinasi kementerian. Jika kondisi saat ini dibiarkan, bukan tidak mungkin yang terjadi adalah disincentive dan lebih parah penurunan kualitas pendidikan tinggi di Indonesia. Pemerintah harus bergerak cepat, tepat, dan terukur menyingkapi ini dengan menyusun peta jalan pengelolaan PTNBH. Tidak ada kata terlambat karena sesungguhnya kita sedang berproses menjadi bangsa dengan SDM yang siap berkompetisi di level dunia. n

Lampung Post menerima opini orisinal dan tidak dikirim ke media lain, tak lebih dari 6.000 karakter. Kirim via e-mail ke opini@lampungpost.co.id dengan mencantumkan nomor kontak dan rekening bank. Kami mengutamakan tulisan yang mengkaji fenomena aktual di lingkungan masyarakat Lampung. Setiap artikel/tulisan, foto atau materi apa pun yang telah dimuat di Lampung Post dapat dipublikasikan atau dialihwujudkan kembali dalam format digital dan atau nondigital tetap merupakan bagian dari harian ini.

Direktur: Usman Kansong. Pemimpin Redaksi/Penanggung Jawab: Iskandar Zulkarnain. Pemimpin Perusahaan: Prianto A. Suryono. Dewan Redaksi Media Group: Bambang Eka Wijaya, Djadjat Sudradjat, Elman Saragih, Gaudensius Suhardi, Laurens Tato, Lestari Moerdijat, Najwa Shihab, Putra Nababan, Rahni Lowhur Schad, Saur Hutabarat, Suryopratomo, Usman Kansong. Kepala Divisi Pemberitaan: D. Widodo. Kepala Divisi Content Enrichment: Iskak Susanto. Kepala Divisi Percetakan: Kresna Murti. Asisten Kepala Divisi: Nova Lidarni, Musta’an Basran, Sri Agustina. Sekretariat Redaksi: Nani Hasnia.

secara fundamental, baik kurikulum, kualitas riset, maupun publikasi, SDM, serta kemampuan adaptasi alumni dengan lingkungan kerja dan pasar tenaga kerja yang makin global. PTNBH masih menjadi referensi dalam memperkuat SDM bangsa ini. Berbagai inovasi yang saat ini menjadi tren juga lahir dari para mahasiswa, dosen, dan SDM PTNBH juga menjadi andalan nasional untuk bersaing merebut kompetisi global. Fakta-fakta ini seharusnya dapat ditangkap oleh pemerintah secara baik, bahwa kontribusi PTNBH terhadap pendidikan Indonesia tidak kecil. PTNBH seharusnya dipandang sebagai sebuah aset yang mampu mengangkat level pendidikan Indonesia sejajar dengan PT dunia. Berbagai persoalan yang dihadapi PTNBH saat ini harus mampu difasilitasi pemerintah dengan merumuskan peta jalan terbaik.

Redaktur: Abdul Gofur, Iyar Jarkasih, Muharram Candra Lugina, Padli Ramdan, Rinda Mulyani, Vera Aglisa, Wiwik Hastuti.

Desain Grafis/Foto Redaktur: Hendrivan Gumala, Asisten Redaktur: Sugeng Riyadi, Nurul Fahmi, Ridwansyah.

Biro Wilayah Selatan (Lampung Selatan): Herwansyah (Kabiro), Aan Kridolaksono, Juwantoro.

Asisten Redaktur: Aris Susanto, Delima Natalia Napitupulu, Dian Wahyu Kusuma, Eka Setiawan, Fathul Mu’in, Ricky P. Marly, Susilowati, Wandi Barboy.

Biro Wilayah Utara (Lampung Utara, Way Kanan, Lampung Barat): Mat Saleh (Kabiro), Aripsah (Asisten Kabiro), Eliyah, Hari Supriyono, Yudhi Hardiyanto, Candra Putra Wijaya, Yon Fisoma, Fajar Nafitra.

Senior Account Manager Jakarta: Pinta R Damanik.

Biro Wilayah Tengah (Lampung Tengah, Metro, Lampung Timur): Chairuddin (Kabiro), M. Wahyuning Pamungkas (Asisten Kabiro), Agus Chandra, Agus Susanto, Andika Suhendra, Djoni Hartawan Jaya, Suprayogi, Musannif Effendi Y.

Manager Sirkulasi: Indra Sutaryoto.

Liputan Bandar Lampung: Adi Sunaryo, Deni Zulniyadi, Febi Herumanika, Firman Luqmanul Hakim, Ikhsan Dwi Satrio, M Umarudinsyah Mokoagow, Nur Jannah, Setiaji Bintang Pamungkas, Umar Wira Hadi Kusuma, Zainuddin, . Liputan Jakarta: Hesma Eryani, Luchito Sangsoko. Radio SAI-LAMPOST.CO. : Isnovan Djamaludin (Redaktur), Asrul Septian Malik. Publishing (Tabloid, Majalah, Buku): Rahmat Hidayat, Djadi Satmiko. Content Enrichment Bahasa: Wiji Sukamto (Asisten Redaktur), Chairil, Kurniawan, Aldianta.

Biro Wilayah Timur (Tulangbawang, Mesuji, Tulangbawang Barat): Juan Santoso Situmeang (Kabiro), Merwan (Asisten Kabiro), Rian Pranata. Biro Wilayah Barat (Tanggamus, Pringsewu, Pesawaran): Widodo (Kabiro), Abu Umarali, Sudiono, Ahmad Amri.

Senior Account Manager Lampung: Syarifudin. Account Manager Lampung: Edy Haryanto. Account Manager Iklan Biro: Siti Fatimah. Manager Keuangan & Akunting: Handoko. Alamat Redaksi dan Pemasaran: Jl. Soekarno Hatta No.108, Rajabasa, Bandar Lampung, Telp: (0721) 783693 (hunting), 773888 (redaksi). Faks: (0721) 783578 (redaksi), 783598 (usaha). http://www.lampost.co e-mail: redaksi@ lampungpost.co.id, redaksilampost@yahoo.com. Jakarta: Gedung Media Indonesia, Kompleks Delta Kedoya, Jl. Pilar Raya Kav. A-D, Kedoya Selatan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Telp: (021) 5812088 (hunting), 5812107, Faks: (021) 5812113. Kalianda: Jl. Soekarno-Hatta No. 31, Kalianda, Telp/Fax: (0727) 323130. Pringsewu: Jl. Ki Hajar Dewan-

tara No.1093, Telp/Fax: (0729) 22900. Kotaagung: Jl. Ir. H. Juanda, Telp/Fax: (0722) 21708. Metro: Jl. Diponegoro No. 22 Telp/Fax: (0725) 47275. Kotabumi: Jl. Pemasyarakatan Telp/Fax: (0724) 26290. Liwa: Jl. Raden Intan No. 69. Telp/Fax: (0728) 21281. Penerbit: PT Masa Kini Mandiri. SIUPP: SK Menpen RI No.150/Menpen/SIUPP/A.7/1986 15 April 1986. Percetakan: PT Masa Kini Mandiri, Jl. Soekarno - Hatta No. 108, Rajabasa, Bandar Lampung Isi di Luar Tanggung Jawab Percetakan. Harga: Eceran per eksemplar Rp3.000 Langganan per bulan Rp75.000 (luar kota + ongkos kirim).

DALAM MELAKSANAKAN TUGAS JURNALISTIK, WARTAWAN LAMPUNG POST DILENGKAPI KARTU PERS DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA ATAU MEMINTA IMBALAN DENGAN ALASAN APA PUN. Member of Media Group


SMS INTERAKTIF

LAMPUNG POST NUANSA

selasa, 7 februari 2017

I 13

pak de pak ho

Pesona Wisata Lampung

P

n LAMPOST/hendrivan

Iyar Jarkasih Wartawan Lampung Post

ERTENGAHAN April 2017, Toyota Soluna Community (TSC) Chapter Lampung yang merupakan komunitas pemilik mobil Soluna di Sai Bumi Ruwa Jurai akan menjadi tuan rumah Jambore Nasional (Jamnas) XII. Saya dan teman-teman yang tergabung di komunitas ini jujur saja awalnya agak kurang percaya diri menggelar hajat nasional tersebut. Maklum saja, selain membutuhkan dana yang tidak sedikit, kami juga sempat dibingungkan dengan lokasi tempat berlangsungnya kegiatan. Namun, keinginan kuat untuk sekaligus mempromosikan keindahan Lampung kepada teman-teman di penjuru Nusantara menjadi pelecut untuk menyukseskan kegiatan itu. Dari beberapa kali kami melaksanakan kopdar—se­ butan saat kami berkumpul— nama Pulau Pahawang dan destinasi di sekitar Teluk Lampung seperti Tanjung Putus dan Kelagian menjadi tempat yang paling banyak menyita perhatian teman-teman di TSC Lampung.

Akhirnya, kami memutuskan destinasi wisata unggulan Sai Bumi Ruwa Jurai tersebut akan menjadi titik puncak acara Jamnas TSC XII. “Deal ya, Om-Om. Kita pilih Pahawang sebagai titik pusatnya. Saya yakin, Jamnas di Lampung tidak akan kalah meriahnya dengan Jamnas 2016 di Surabaya,” kata salah seorang teman dengan nada bersemangat. Benar saja. Begitu selebaran roundown kegiatan Jamnas XII ter-upload di grup WhatsApp TSC, antusias teman-teman dari berbagai daerah di Tanah Air sangat luar biasa. Pulau Pahawang menjadi tempat paling banyak diperbincangkan mereka. Sebut saja, TSC Jawa Timur, TSC Sumatera Selatan, TSC Banten, TSC Bandung, dan TSC Bogor, yang dikabarkan siap datang ke Lampung 22—24 April mendatang. “Chapter Jatim siap budal nang Lampung, Rek. TSC Jatim go to Lampung,” tulis teman dari TSC Jatim di jejaring sosial. Tingginya animo para anggota TSC di penjuru Tanah Air untuk datang ke Lampung

menunjukkan Sai Bumi Ruwa Jurai adalah surga. Keindahan alamnya mampu menjadi daya tarik yang luar biasa. Seorang teman yang bergeliat di sektor pariwisata bahkan pernah mengatakan destinasi Lampung sebenarnya tidak kalah dengan Bali atau daerah lainnya yang menjadi objek-objek wisata favorit. “Lampung punya banyak destinasi wisata yang luar biasa indahnya. Lampung itu tidak kalah dengan Bali. Tinggal bagaimana keberadaannya didukung sarana-prasarana yang baik, salah satunya infrastruktur seperti jalan,” ujarnya. Kita berharap pemerintah daerah tidak pernah berhenti untuk menelurkan programprogram prioritas dalam menjaga dan mengembangkan pesona wisata Lampung. Ja­ ngan pernah bosan. Teruslah berbenah agar sektor pariwisata senantiasa bergairah. Apalagi, Lampung akan segera memiliki bandara internasio­ nal dan jalan tol yang pastinya akan semakin memudahkan para pelancong berkunjung ke Sai Bumi Ruwa Jurai. n

Wes entek. KPK minta DPR kembalikan suap KTP-el.

n SUGENG RIYADI

pojok Jaga integritas penyelenggara pilkada. Kalau ada titipan gimana? n Mantan napi dilarang jadi pejabat struktural. Peraturan yang bijak, praktiknya?

Pencemaran Sungai Yth. Kades Bagelen. Tolong beri penyuluhan pada warga untuk tidak buang sampah di sungai karena sungai dimanfaatkan orang banyak merupakan sumber kehidupan. Terima kasih. 082183263xxx

Bantu Petani Singkong n ANTARA/DIDIK SUHARTONO

SUMBERREJO TERENDAM. Warga berjalan menuju masjid yang terendam di Kampung Sumberlanggeng, Sumberrejo, Surabaya, Jawa Timur, Minggu (5/2). Sejumlah perkampungan di kawasan itu terendam akibat tanggul anak Kali Lamong jebol pada Sabtu (4/2).

SURAT PEMBACA

Kesetaraan Gender dalam Islam PEMIKIRAN gender dalam Islam berawal dari sekumpulan keyakinan dasar yang membimbing tindak manusia bahwa secara ilmu agama, Allah swt, menciptakan manusia dari asal yang sama. Sebab, laki-laki dan perempuan memiliki kadar kemanusiaan yang sederajat. Gender berkembang dengan cepat, sekarang ini perbincangan tentang gender telah mengikutsertakan pemikir Islam untuk mengusut kembali khazanah pemikiran Islam untuk mengulas adanya percakapan gender dalam Islam, yang bahkan cenderung memojokkan perempuan. Norma tentang perlakuan yang sama terhadap laki-laki dan perempuan telah ditetapkan secara sempurna dalam Islam, sehingga tidak ada alasan untuk membedakan antara laki-laki dan perempuan hanya karena permasalahan beda jenis kelamin. Gender pada hakikatnya menggambarkan cara pandang bagaimana laki-laki dan perempuan harus berfikir, berperilaku, yang semua itu ditentukan oleh wujud sosial masyarakatnya yang didasari oleh perbedaan biologis keduanya. Satu-satunya perbedaan antara laki-laki dan perempuan di hadapan Allah swt adalah ketakwaannya. Istilah gender sebenarnya berasal dari Barat yang di­ adopsi oleh umat Islam karena ada segelintir orang yang beranggapan bahwa masih ada perbedaan terhadap perempuan, meskipun Islam telah melarang adanya perbedaan tersebut. Gender dalam Islam lebih merujuk pada hak dan kewajiban antara laki-laki dan perempuan, dan bukan seperti yang dipahami oleh sebagian masyarakat Barat yang menjelaskan gender dengan memosisikan perempuan harus setara dengan laki-laki. Sebelum Islam datang ada suatu zaman yang dikenal sebagai era pra-Islam dalam sejarah. Di zaman itu, berbagai peradaban dan agama yang ada, tidak ada satu pun yang menempatkan perempuan secara terhormat dan mulia. Islam memberi tempat kepada perempuan sebagai makhluk yang sama dengan laki-laki dalam hakikat kemanusiaannya. Dalam Alquran telah dijelaskan bahwa barang siapa yang melakukan amal saleh, baik itu perempuan maupun laki-laki, Allah akan memberikan pahala yang setimpal dengan apa yang telah dikerjakannya. Sebagaimana firman Allah dalam QS Al-Nisaa Ayat: 124, “Barangsiapa yang mengerjakan amal-amal saleh, baik laki-laki maupun wanita sedang ia orang yang beriman, maka mereka itu masuk ke dalam surga dan mereka itu tidak dianiaya walaupun sedikit”. Ketika Islam membicarakan relasi antara laki-laki dan perempuan, Islam bersikap sama tanpa ada kesenjangan dan unsur tinggi rendah. Islam telah menyodorkan konsep gender dengan memberi tempat bagi perempuan dan laki-

laki dalam relasi kerja sama yang keberadaannya diakui sejajar dengan hak dan kewajiban masing-masing. Hal ini disebutkan dengan jelas dalam QS An-Nisaa Ayat (1), “Hai sekalian manusia, bertakwalah kepada Tuhanmu yang telah menciptakan kamu dari seorang diri, dan dari padanya Allah menciptakan istrinya dan daripada keduanya Allah memperkembangbiakkan laki-laki dan perempuan yang banyak. Dan bertakwalah kepada Allah dengan (mempergunakan) nama-Nya kamu saling meminta satu sama lain, dan (peliharalah) hubungan silaturahmi. Sesungguhnya Allah selalu menjaga dan mengawasi kamu”. Konsep pemikiran yang perlu dipahami dalam rangka mempelajari hubungan antara perempuan dan laki-laki adalah cara membedakan antara konsep seks dan konsep gender. Pemahaman kedua konsep pemikiran tersebut diperlukan untuk melakukan pengkajian dalam memahami persoalan-persoalan yang timbul akibat ketidakadilan sosial yang terjadi terhadap perempuan. Hal ini disebabkan karena adanya keterkaitan yang erat antara perbedaan dan ketidakadilan gender dengan struktur ketidakadilan masyarakat secara luas. Nasaruddin Umar mengemukakan bahwa terdapat beberapa faktor yang dapat digunakan sebagai standar untuk mengkaji prinsip-prinsip kesetaraan gender dalam Alquran. Faktor-faktor tersebut antara lain sebagai berikut. Pertama, laki-laki dan perempuan sama-sama sebagai hamba Allah. Kedua, laki-laki dan perempuan sebagai khalifah di bumi. Ketiga, kewajiban amar maruf nahi munkar. Keempat, laki-laki dan perempuan berpotensi meraih prestasi. Perkembangan gender yang telah melahirkan persaing­ an sifat, peran, serta kedudukan laki-laki dan perempuan yang berbeda dan berujung pada tumbuhnya ketidakadilan sosial menjadi lestari salah satunya karena mendapatkan pembenaran dari paham agama yang menyimpang dari gender. Celaan dan dorongan terhadap fenomena agama terjadi pada dasarnya berasal dari tiga hal, yaitu patriark, androsentrisme, dan sexisme. Pemahaman laki-laki lebih tinggi kedudukannya dari perempuan merupakan penyebab terjadinya kekerasan terhadap perempuan dan sebuah tatanan wewenang laki-laki untuk mendiskriminasi perempuan, melewati lembaga sosial, politik, dan ekonomi. Melalui pendekat­ an metodologi yang berlandaskan dengan Alquran dan sunah kita dapat mengambil kebenarannya. Pemahaman dan kajian gender dari Barat seluruhnya hanya berpegang pada pemikiran logis secara kemanusiaan tanpa mengambil dari sisi keagamaan dan kebiasaan budaya suatu daerah yang tidak dapat memperjuangkan keadilan sosial bagi perempuan ataupun laki-laki. Siti Zulaiha Pegiat Laskar Pena Podoluhur Stain Jurai Siwo Metro

Pak, bantu kami petani singkong di Kabupaten Lampung Utara. Pabrik singkong PT Sinar Laut di Desa Kalicinta untuk minta nomor antre satu mobil Rp100 ribu. Kalau inap Rp50 ribu mengubah potongan Rp100 ribu jadi total yang dirampok petugas pabrik dari petani Rp250 ribu per mobil. Bapak-bapak ditugaskan untuk membantu rakyat, bukan perusahaan. 085384767xxx

Contoh Buruk Para Elite Bagaimana mereka mau bikin rakyat nyaman dan makmur kalau di antara mereka malah saling tuduh, tuntut, sikut, bahkan ada yang sampai adu jotos. Kalau ada masyarakat maju ada elite ngaku jasa duluan, tapi jika masyarakat yang nyungsep, mereka pada cuci tangan. Memalukan. 082179759xxx

Kafe Meresahkan Tolong ditindak kafe di Jalan Yos Sudarso, Sukaraja, depan Permakaman Kunyit, sudah bertahun-tahun meresahkan masyarakat dengan suara sound system tanpa peredam. Tolong ya pak polisi. 082306020xxx

Jalan Berlubang Assalammualaikum warahmatulahi wabarakatuh. Yth Bapak Bupati Lampung Selatan. Mohon kiranya agar diperhatikan jalan raya yang berada di Desa Banding, yang dekat perbatasan Desa Rajabasa, yang saat ini berlubang akibat setiap harinya dihantam ombak,

dan saat ini keadaannya rusak berlubang dan menghawatirkan. Jalan ini merupakan jalan penghubung tiga kecamatan, yakni Kalianda, Rajabasa, dan Penengahan. Terima kasih. 085312828xxx

Saran untuk SMK 2 Metro Tolong kantin jangan ditutup, tapi harus diperbanyak. Kasihan anak-anak yang belum sempat makan karena waktu istrahat yang singkat untuk salat dan makan siang. Bukan salah siswa kalau jam belajar masih berada di kantin. Mereka hanya menjaga kesehatan karena tak bisa menahan lapar dari pukul 07.00—16.00. Guru sih bisa enak-enak makan siang tanpa mikirin siswa. Tolong cari solusinya agar anak-anak indekos juga tetap sehat dan nyaman belajar di SMK 2. 082179759xxx

UNBK Bayar? Yth. Gubernur Lampung, Kepala Dinas Pendidikan Propinsi, atau Bupati Way Kanan. Mohon petunjuk masalah ujian nasional berbasis komputer (UNBK), wali murid SMK Tunas Wiyata Kecamatan Way Tuba, Way Kanan, diminta bantuan dana untuk pelaksanaan ujian sebesar Rp975 ribu/murid. Padahal ada dana BOS, apa dana BOS uuntuk sekolah tingkat SMA/SMK sudah dihapus sehingga pihak sekolah minta bantuan ke wali murid. Terima kasih. 085758594xxx

Selamat untuk Ketua HKTI Selamat terpilihnya wakil Gubernur ketua HKTI Lampung periode 2017—2022. Semoga petani d Lampung bisa sejahtera. 085269995xxx

Lima Kali Mati Lampu Alhamdulillah dari pagi hingga pukul 11.00 ini Lambar sudah lima kali mati listrik. Memang hebat juara mati listrik. 085768109xxx

n ANTARA/MOHAMAD HAMZAH

CAGAR BUDAYA. Seorang anak berdiri di depan bangungan cagar budaya rumah tua Labuanbajo di Kabupaten Donggala, Sulawesi Tengah, Minggu (5/2). Rumah Tua dari abad ke-19 peninggalan seorang saudagar itu ditetapkan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Donggala sebagai salah satu cagar budaya. Cagar budaya ini cukup banyak dikunjungi wisatawan lokal maupun mancanegara.


PENDIDIKAN

14 I SELASA, 7 FEBRUARI 2017

LAMPUNG POST

Lampung Cerdas Gelar Tes Bakat

n ANTARA/MOCH ASIM

PERESMIAN BUS KAMPUS. Bus bertenaga listrik dan surya, Electric Solar Bus, yang mengangkut mahasiswa dan dosen berkeliling kampus di sela peresmian di Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya, Jawa Timur, Senin (6/2). Peresmian bus yang ramah lingkungan tersebut bertujuan memudahkan mobilitas mahasiswa saat beraktivitas di lingkungan kampus ITS.

Publikasi Karya Ilmiah Unila Meningkat Universitas Lampung sudah menghasilkan sekitar 400 karya ilmiah yang merupakan hasil penelitian dari para guru besar dan juga doktor. ASRUL SEPTIAN MALIK

W

AKIL Rektor I Bidang Akademik Unila Bujang Rahman mengatakan ada sekitar 400 karya ilmiah yang sudah dihasilkan profesor dan doktor di Unila. Karya ilmiah tersebut berbentuk buku, jurnal, dan lain-lain, serta 365 di antaranya sudah terdaftar di dalam Scopus, sejenis jurnal internasional. “Di Indonesia ada 50 perguruan tinggi yang masuk peringkat jurnal Scopus. Unila peringkat 27 dengan 365 karya ilmiah,” ujarnya kepada Lampung Post, Senin (6/2). Ditanya jumlah karya ilmiah yang dihasilkan guru besar Unila, Bujang memaparkan tiap guru besar memiliki jumlah penelitian yang berbeda-

beda. Pada 2016, secara keseluruhan terdapat 64 karya ilmiah yang dibuat para profesor Unila. Jumlah ini me­ ningkat pesat dari tahun-tahun sebelummya, sekitar 20 karya ilmiah. Menurut dia, setiap profesor menghasilkan jumlah karya ilmiah yang berbeda-beda. Ada satu profesor yang bisa menghasilkan 11 karya ilmiah. “Yang pasti di 2016, ada 60 karya ilmiah yang dibuat guru besar Unila. Mudah mudah-mudahan pada 2017 bisa sampai 100,” kata dia. Guru besar hukum perdata Fakultas Hukum Unila, I Gede Wiranata, mengatakan selama 2015 hingga saat ini belum sama sekali menghasilkan karya ilmiah karena berbagai kesibukan. Namun, selama menjadi guru besar sejak 2009, ia sudah menghasilkan sekitar 10 karya ilmiah tingkat nasional dan 40 karya berbentuk buku dan lain-lain selama menjadi dosen. Ia enggan berkomentar terkait Peraturan Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi No. 27 Tahun 2017 tentang Tunjangan Profesi Dosen dan

Tunjangan Kehormantan Guru Besar. Aturan ini mengharuskan guru besar membuat tiga karya ilmiah yang terbit di jurnal internasional selama tiga tahun. Menurut dia, kebijakan tersebut harus dilaksanakan dan dipatuhi. “Saya enggak ada komentar, tetapi kalau mau diberlakukan, ya mungkin bagus, jadi cambuk agar lebih aktif lagi menciptakan karya ilmiah,” ujarnya. Guru besar Fakultas Pertanian Unila, Wan Abbas Zakaria, mengaku tengah mengupayakan penyelesian dua karya ilmiah yang akan diselesaikan pada tahun ini, yaitu sebuah buku dan jurnal. Ia mengatakan lebih memiliki waktu untuk menciptakan karya ilmiah, setalah tidak menjabat sebagai dekan Fakultas Pertanian. “Sebab, saya lama menjabat dekan, waktu untuk penelitian sangat minim, tetapi saya usahakan ada,” kata dia. Ia siap dengan aturan Kemenristek dan Dikti yang baru. (S1) asrul@lampungpost.co.id

Kopertis Serahkan SK Universitas Teknokrat TEKNOKRAT resmi menjadi universitas setelah menerima surat keputusan Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidik­an Tinggi No. 44/KPT/I/2017. SK ini diserahkan Koordinator Kopertis Wilayah II Slamet Widodo kepada Ketua Yayasan Pendidikan Teknokrat Mahathir Muhammad, di Sekretariat Kopertis Wilayah II Palembang, Sumatera Selatan, kemarin. Universitas Teknokrat Indonesia bertekad me­ ningkatkan akreditasi program studi dan institusi. “Kemenristek Dikti sudah mengelurkan SK ini sejak 19 Januari lalu. Hari ini (kemarin) penyerahan secara simbolis kepada kami,” kata Mahathir, Senin (6/2). Menyandang status sebagai

n LAMPUNG POST/DOK

TERIMA SK. Koordinator Kopertis Wilayah II Slamet Widodo (kanan) menyerahkan SK universitas kepada Ketua Yayasan Pendidikan Teknokrat Mahathir Muhammad (kiri), di kantor Kopertis Wilayah II Palembang, Senin (6/2). universitas, Teknokrat ber­ upaya mewujudkan tujuan pembangunan pendidik­an tinggi melalui peningkatan serta penjaminan mutu. Guna memenuhi kebutuhan dan tuntutan masyarakat,

Teknokrat membuka tiga fakultas baru, yaitu Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, dan Fakultas Sastra dan Ilmu Pendidikan. “Fakultas dan program studi terse-

but kami sesuaikan dengan perkembangan dunia usaha dan dunia industri saat ini,” kata dia. Mahathir menargetkan lulusan siap kerja dengan beragam soft skill, di antaranya memiliki jiwa kepemimpin­ an dan berkarakter. Universitas Teknokrat juga terus meningkatkan kualifikasi pendidikan dosen. “Setiap tahun kami mengirim dosen melanjutkan pendidikan hingga ke jenjang S-3,” kata dia. Ia mengklaim akan tetap membuka akses atas pendidikan tinggi bagi masyarakat, terutama yang kurang mampu melalui beasiswa. Semua berhak mengenyam pendidikan tinggi. (IMA/S1)

KOMUNITAS Lampung Cerdas menyosialisasikan seputar perguruan tinggi kepada siswa SMA sederajat di Kota Metro, melalui ke­g iatan Kampus Expo. Berlangsung di Gedung Sesat Agung, Metro, Minggu (5/2), sekitar 100 pelajar SMA mendapatkan informasi seputar jalur masuk perguruan tinggi, seperti SNMPTN, program-program beasiswa perkuliahan, hingga konsultasi gratis memilih jurusan sesuai minat dan bakat siswa. Dalam Kampus Expo tersebut, komunitas Lampung Cerdas juga melakukan tes bakat (ST-30 mapping talent), training motivasi, hingga analisis bakat bagi semua peserta. Pendiri Lampung Cerdas, Syaifulloh, menjelaskan ke­ giatan tersebut selain ber-

tujuan mengenalkan komunitasnya juga memberikan pemahaman kepada para siswa SMA sederajat kelas XII, bagaimana cara memilih perguruan tinggi hingga cara melakukan pendaftarannya. Selain itu, informasi program beasiswa dari masing-masing kampus dapat membantu siswa yang membutuhkan jalur khusus karena kendala ekonomi. “Kami ingin memberi motivasi kepada mereka bahwa semua bisa sukses dan tetap berkuliah bagaimanapun keadaan keluarga kita,” kata Syaifulloh. Ratusan pelajar antusias mengikuti kegiatan Kampus Expo yang diadakan Lampung Cerdas. Banyak peserta yang aktif meminta informasi saat pihak Lampung Cerdas memberikan

pemaparan yang dilanjutkan dengan traning motivasi. Veni, salah satu peserta asal SMA 1 Punggur, Lampung Tengah, mengaku sangat merasakan manfaat dengan mendapatkan informasi seputar perguruan tinggi dan program-program beasiswa yang ditawarkan. Sebab sebelumnya, menurut Veni, para siswa masih bingung, khususnya saat hendak memilih kampus dan jurusan. “Sekarang kami lebih siap karena pada Februari ini juga sudah mulai mendaftar melalui jalur SNMPTN,” ujar dia. Melalui kegiatan Kampus Expo, para siswa terbantu untuk menemukan bakat yang kemudian menjadi dasar memilih jurusan saat berkuliah. (PKL/S2)


HUMANIORA

LAMPUNG POST

selasa, 7 FEBRUARI 2017

I 15

Siapkan Rencana Aksi Tangani Sampah

n ANTARA/WIRA SURYANTALA

SAMPAH PANTAI KEDONGANAN. Pemulung mengais sampah plastik yang terdampar di Pantai Kedonganan, Badung, Bali, Senin (6/2). Menurut Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan Kabupaten Badung, pada musim angin kencang dan hujan deras bulan ini, sampah kiriman dari pantai lain itu mencapai 5 ton/hari dengan ketebalan sampahnya mencapai 50 cm yang didominasi sampah plastik.

TNBBS Butuh Tambahan Drone Pemantau Selama tahun 2015—2016, ada 17 kasus di dalam TNBB yang cepat ditangani dengan bantuan drone. ASRUL SEPTIAN MALIK

T

AMAN Nasional Bukit Barisan Selatan (TNBBS) setidaknya butuh 17 unit drone untuk memantau luas areal yang mencapai 356.800 hektare dan dibagi menjadi 17 resort. Kepala Balai Besar TNBBS Timbul Batubara mengatakan secara ideal TNBBS memang membutuhkan sekitar 17 drone di masing-masing resort dan empat drone untuk pemantauan seksi wilayah. Saat ini pihaknya baru memiliki dua drone karena keterbatasan anggaran. “Idealnya, 17 drone untuk tiap sektor dan supaya lengkap tiap seksi ada 1 drone. Keterbatasan anggaran menjadi kendala TNBBS untuk memantau kondisi TNBBS secara keseluruhan,”

ujarnya saat ditemui Lampung Post saat pelantikan Pengurus Perguruan Karate Inkado Lampung di Hotel Emersia, kemarin. Ia menerangkan drone yang dimiliki TNBBS tersebut sudah tersinergikan langsung ke operator lewat program yang disebut dengan smart patrol. Perangkat ini sangat guna membantu kegiatan polisi dan penjaga hutan yang memang jumlahnya minim. Dengan drone, kata dia, pihaknya bisa mendeteksi adanya aktivitas pemburuan dalam hutan dan memantau satwa. Jika ada satwa yang terancam atau masalah kerusakan hutan, bisa langsung dipantau dan diambil tindakan segera. Selama tahun 2015—2016 ada 17 kasus di dalam TNBB yang cepat ditangani dengan bantuan drone. Direktur Jenderal Penegakan Hukum (Dirjen Gakum) Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) Rasio Ridho Sani mengatakan pihaknya terus mengembang-

kan teknologi drone dalam rangka mengawasi cagar alam yang ada di Indonesia. Teknologi ini dapat membantu polisi hutan dalam menegakkan hukum terkait kerusakan lingkungan dan perburuan satwa dilindungi. Ia menerangkan teknologi drone bisa diakses dan terkomputerisasi secara sistematis ke masing-masing cagar alam dan KLHK, sehingga bisa langsung diambil tindakan penegakan hukum terhadap perambahan hutan, pembalakan liar, dan perburuan satwa dilindungi. “Teknologi kami terus kembangkan dalam rangka menegakkan hukum di kawasan cagar alam. Di Lampung, kami gunakan drone untuk mengawasi TNBSS dan TNWK sehingga bisa memantau semua secara cepat dan detail,” katanya. Selama 2016, Direktorat Jenderal Penegakan Hukum KLHK menangai 150 kasus. (S1)

KEMENTERIAN Koordinator Bidang Kemaritiman terus mencari solusi untuk mengatasi masalah sampah plastik di laut. Deputi I Bidang Kedaulatan Maritim Kemenko Kemaritiman Arif Havas Oegroseno di Jakarta, Senin (6/2), mengatakan masalah sampah plastik berdampak langsung pada perikanan berkelanjutan, kesehatan laut, dan masalah lingkungan. “Kami sedang menyusun rencana aksi nasional tentang sampah plastik ini, sedang diskusi dengan Bank Dunia untuk intervensi anggaran,” katanya. Havas menuturkan upaya mengatasi sampah plastik di laut sudah mulai dilakukan

tahun ini. Ada 15 kota yang ikut ambil bagian dalam studi guna mencari cara mengatasi masalah tersebut. Ke-15 kota itu antara lain Jakarta, Makassar, Semarang, Surabaya, Medan, dan Batam. “Studinya sudah jalan, minggu lalu sudah, minggu ini ada lagi tiga hari. Kami harap akan diselesaikan,” katanya. Nantinya, berdasarkan hasil studi, akan ditentukan tugas yang akan diemban kementerian/lembaga atau pemerintah daerah dalam menangani masalah sampah plastik di laut. Kementerian/lembaga yang dilibatkan antara lain Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan

Rakyat, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Kementerian Kelautan dan Perikanan, Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT), serta Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. “Kemendikbud juga, karena banyak memengaruhi pola pikir orang,” katanya. Havas menambahkan pemerintah juga akan menggandeng sejumlah negara yang mengalami masalah yang sama seperti Denmark, Amerika Serikat, Australia, dan Belanda. “Di Amerika Serikat juga punya masalah yang sama. Jadi, kita bisa bertukar informasi mengenai cara menghadapi ini,” ujarnya. (ANT/S1)

Sertifikasi Hutan Industri Masih Minim DIRJEN Pengelolaan Produk Hutan Lestari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (Kementerian LHK) Ida Bagus Putera menegaskan sertifikasi hutan penting dilakukan untuk kelestarian hutan. Di Indonesia, selain sistem verifikasi legalitas kayu (SVLK), dikenal pula sertifikasi hutan yang lain, seperti Forest Stewardship Council (FSC). “Keduanya bagus, bertujuan mewajudkan pengelolaan hutan lestari, menghapuskan hal-hal yang ilegal,” kata Ida dalam Indonesia Stakeholders Meeting FSC, di Yogyakarta, Senin (6/2). Ida menyampaikan beda SVLK dengan FSC, yaitu

SVLK sifatnya mandatori dari negara, sedangkan FSC voluntary business to business. Ia berharap kedua sertifikasi tersebut bisa bekolaborasi. Artinya, perusahaan yang sudah memiliki SVLK dapat menggunakannya untuk membantu pembuatan FSC. Hal tersebut bisa dilakukan karena saat ini pengurusan SVLK sangat ketat dan sudah diakui di Uni Eropa. Sementata itu, perwakilan FSC Indonesia, Hartono Prabowo, menjelaskan FSC merupakan sistem untuk memastikan pengelolaan hutan telah dilakukan dengan baik sesuai standarstandar yang telah ditentu-

kan. Secara global ada 180 juta hektare hutan yang sudah memiliki FSC. Namun, di Indonesia jumlah hutan yang tersertifikasi FSC masih sangat minim, yaitu baru 2,6 juta ha hutan dari 30 juta ha hutan produksi aktif. Padahal dengan FSC, pasar produk hasil hutan menjadi lebih besar, terutama di Amerika, Eropa, Australia, dan beberapa negara di Asia, seperti Jepang dan Tiongkok. “Saat ini pasar sudah punya kesadaran menggunakan produk yang telah tersertifikasi karena dianggap telah memperhatikan lingkungan dan sosial,” kata dia. (MI/S2)

asrul@lampungpost.co.id

Unila Buka Prodi Pendidikan TI UNIVERSITAS Lampung kembali menambah dua program studi baru, yaitu Pendidikan Teknologi Informatika (TI) serta Nutrisi dan Pakan Ternak. Pendidikan TI berada di Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), sedangkan Nutrisi dan Pakan Ternak di bawah Fakultas Pertanian. Wakil Rektor I Bidang Akamdemik Unila Bu-

jang Rahman mengatakan proses pendirian dua prodi tersebut sudah tahap persetujuan. Namun, dua prodi ini belum bisa menerima mahasiswa baru jika surat keputusan (SK) belum dikeluarlan oleh Kementrian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Kemenristek Dikti). Menurut dia, pada 2017 SK dua prodi tersebut bisa terbit. Jika belum bisa men-

erima mahasiswa baru (PMB) melalui seleksi nasional masuk perguruan tinggi negeri (SNMPTN) dan seleksi bersama masuk perguruan tinggi negeri (SBMPTN), Unila akan membuka lewat jalur mandiri dan juga jalur khusus. Alasan Unila membuka dua prodi baru, kata Bujang, karena Provinsi Lampung membutuhkan sumber daya manusia un-

tuk pendidikan TI dan pakan ternak. Pendidikan TI dibuka guna mengakomodasi kebutuhan guru-guru SMK jurusan Teknologi Informatika. “Prodi Nutrisi dan Pakan Ternak guna menyerap tenaga yang bisa memaksimalkan teknologi pembuatan pakan untuk ternak karena Lampung berencana menjadi lumbung ternak Indonesia,” kata dia, kemarin. (RUL/S1)

n ANTARA/DEWI FAJRIANI

POPULASI RANGKONG. Burung rangkong sulawesi (Rhyticeros cassidix) berada di penangkaran Mako Lantamal IV, Makassar, Sulawesi Selatan, Senin (6/2). Rangkong sulawesi adalah spesies endemik yang memiliki sebaran terbatas di Sulawesi dan pulau-pulau kecil di sekitarnya.

Merokok Penyebab Terbesar Kanker ANGKA kematian akibat kanker di dunia terus meningkat. Saat ini setidaknya 8,2 juta orang meninggal per tahun akibat kanker. Pada 2030 diperkirakan angka kematian itu mencapai 12 juta jiwa dan biaya pengobatan yang mencapai 458 juta dolar. Merokok masih menjadi faktor terbesar penyebab

kanker di dunia. Hal tersebut dipaparkan ahli hematologi onkologi medik Fakultas Kedokteran UGM, Mardiah Suci Hardianti, saat peringatan Hari Kanker Sedunia, di kampus setempat, Minggu (5/2). Mardiah menyebutkan peningkatan prevalensi kanker di dunia dipengaruhi faktor beragam. Faktor

internal penyebab kanker seperti imunitas rendah dan genetik, sedangkan faktor eksternal yakni perubahan gaya hidup yang tidak sehat, seperti merokok, pola makan tidak seimbang, obesitas, jarang beraktivitas fisik, konsumsi alkohol, serta infeksi yang banyak terjadi di negara berkembang. “Sebenarnya, kanker dapat dicegah dengan menjalani pola hidup sehat,” ujarnya. Mardiah menjelaskan merokok masih menjadi faktor risiko penyebab kanker terbesar, yaitu 5 juta kematian setiap tahunnya atau 22% dari seluruh kematian akibat kanker. Selain itu, gaya hidup yang tidak sehat, sehingga menyebabkan obesitas menjadi faktor lainnya penyebab kanker di dunia. Obesitas berkaitan erat dengan peningkatan risiko berbagai jenis kanker seperti kanker usus, payudara, rahim, indung telur, pankreas, dan kandung empedu. Maka itu, menurut Mardiah, membekali masyarakat dengan pengetahuan terbaru tentang hubungan gaya hidup dengan kanker menjadi sangat penting. (MI/S2)


16 I

selasa, 7 FEBRUARI 2017

Supaya Anak Gemar Makan Sayur Rutin mengonsumsi sayur membuat konsentrasi dan daya fokus anak saat belajar meningkat. RUDIYANSYAH

S

AAT sayuran menjadi makanan tidak menarik bagi anak-anak, peran orang tua dan lingkungan keluarga sangatlah penting untuk mengubah hal itu. Sebab, saat memasuki usia taman kanak-kanak (TK), anak membutuhkan asupan sayur sebagai penyumbang zat besi yang penting untuk pertumbuhan tubuh dan kecerdasan mereka. Selain itu, banyak mengonsumsi sayur dapat meningkatkan daya tahan anak dari serangan penyakit. Ahli gizi, Dewi Sumardila, mengatakan banyaknya anak yang enggan mengonsumsi sayur saat memasuki usia sekolah, dapat disebabkan karena pola pembiasaan yang dilakukan orang tua salah. Untuk membiasakan anak menggemari sayur, sudah harus dilakukan sejak anak usia 6—9 bulan. Saat anak memasuki masa finger food atau memasukkan semua benda yang dipegang.

“Berikan mereka potongan buah dan sayur saat mereka mulai mengenal rasa, seperti wortel, itu akan menjadi pengenalan awal kepada mereka,” ujar Ketua Jurusan Gizi di Poltekes Tanjungkarang ini, Senin (6/2) Melalui pembiasaan tersebut anakanak akan akrab dengan rasa sayur dan orang tua sudah mengetahui jenis-jenis sayur yang mereka gemari. Namun, untuk anak-anak yang sudah terlanjur tidak menyukai sayur, menurut Dewi, dibutuhkan kreativitas orang tua untuk menyajikan menu makanan tersebut. Hal itu bisa dilakukan dengan memberikan variasi warna sayuran dalam setiap menu, hingga membuatnya menarik dengan membuat beragam bentuk dan karakter lucu. Selain itu, orang tua juga perlu memberikan pemahaman kepada anak bahwa mengonsumsi sayur sangat baik untuk perkembangan mereka, selain selalu membiasakan adanya menu sayur di hidangan santap di rumah. Tidak hanya itu, orang tua juga perlu memilih jenis-jenis sayur kepada anak. Sayur dengan warna-warna cerah, seperti hijau, merah, atau kuning memiliki

kandungan vitamin dan mineral. Misalnya, zat besi yang lebih tinggi dibanding sayuran berwarna putih, seperti sawi. Namun, selingan sayur berwarna putih juga sangat baik untuk memenuhi kebutuhan serat anak yang akan membantu pencernaan mereka. Dewi menjelaskan pentingnya konsumsi buah dan sayur, yaitu mendukung fungsi sistem pencernaan, memperkuat tulang, memperkuat daya tahan tubuh, hingga menjaga fungsi sistem saraf. Sebab, dengan rutin mengonsumsi sayur, membuat konsentrasi dan daya fokus anak saat belajar meningkat. Pada anak-anak usia TK, dibutuhkan sekitar 50—70 gram sayur dalam sekali

makan. Kekurangan mengonsumsi sayur, menurut Dewi, akan membuat anak kurang bergairah dalam belajar, cepat mengantuk, hingga anemia. Oleh karena itu, orang tua harus membiasakan anak-anaknya mengonsumsi sayur setiap hari. “Minimal harus ada dalam setiap menu makanan,” kata dia.

Kebutuhan Sayur Anak Badan Kesehatan Dunia (WHO) merekomendasikan minimal 400 gram asupan buah dan sayur per hari. Namun, asupan untuk anak kecil dengan orang dewasa tentunya berbeda. Untuk anak berusia 0—4 tahun dibutuhkan sekitar 330 gram asupan gizi dari buah dan sayur, se­ tiap

20 gram di antaranya terdiri dari serat atau setara dengan 1,5 gelas jus per hari. Untuk anak berusia 5—14 tahun, diperlukan asupan gizi tidak kurang dari 480 gram dari buah dan sayur, dengan kandungan serat sebanyak 25—35 gram per hari, yang setara dengan 2 gelas jus. Dalam Peraturan Pemerintah Kesehatan (Permenkes) RI No. 41 Tahun 2014 direkomendasikan pemberian buah dan sayur sudah dilakukan sejak anak berusia enam bulan. Pola pemberian makanan sejak usia dini akan berpengaruh pada selera makan anak selanjutnya. Pengenalan makan yang beraneka ragam pada usia 6—24 bulan penting karena di sinilah anak mulai mengenal beragam rasa. Permenkes juga merekomendasikan pemberian variasi makanan, mulai dari sayuran dan buah-buahan, lauk-pauk sumber protein hewani dan nabati, serta makanan pokok sebagai sumber energi, dengan jumlah yang ditambah secara bertahap, tidak berlebihan, dan dalam porsi yang seimbang. (RUD/S1) rudiyansyah@lampost.co.id

n LAMPUNG POST/SUPRAYOGI

FOTO BERSAMA. Kepala TK Pertiwi Metro Estuning Hendrayati berfoto bersama dewan guru dan siswa di halaman sekolah, Senin (6/2). TK Pertiwi Metro mengajarkan kegiatan menari, menggambar, drumben, dan kegiatan lain untuk mengasah kreativitas siswa.

Dorong Kualitas Guru PEMBENAHAN sumber daya manusia (SDM) guru merupakan salah satu kunci utama untuk menjadikan usia emas anak memiliki kepribadian yang dapat diandalkan. Pada gilirannya nanti anak didik memiliki rasa tanggung jawab terhadap apa yang sedang dan sudah dikerjakan. Berbagai aktivitas, seperti kegiatan menari, drumben, menggambar, dan bermain bersama teman, merupakan bagian dari kegiatan yang tujuannya merangsang perkembangan anak. “Inilah yang selalu dilakukan para guru dalam membentuk kepribadian anak agar memiliki rasa tanggung jawab,” kata Estuning Hendrayati, kepala TK Pertiwi Kota Metro, di ruang kerjanya, Senin (6/2). Menurut Estuning, sebelum menghadapi anak-anak usia dini, guru harus memiliki bekal ilmu yang cukup. Setiap guru TK dan PAUD harus memulai dengan cara mengikuti pelatihan-pelatihan yang berkaitan dengan pendidikan, misalnya, pelatihan kurikulum 2013. Dalam kurikulum 2013 ditekankan untuk mengembangkan enam aspek perkembangan, antara lain aspek sosial emosional, bahasa, fisik motorik, seni, kognitif, moral, dan agama. “Insya Allah dengan adanya guru yang paham akan kurikulum tersebut, keberhasilan pendidikan anak akan tercapai. Keilmuan yang baik juga harus didukung dengan disiplin dan tanggung jawab seorang guru,” kata dia. Anak usia dini ibarat kertas putih yang belum ternoda. Untuk mengisi lembaran kertas putih tersebut, dibutuhkan seorang tenaga pendidik yang memiliki pengetahuan

IDOLA

Talita Jago Menari NAMANYA Talita Kamila Maheswari. Siswa kelas nol besar TK Pertiwi Kota Metro ini ternyata dikenal piawai menari. Ia pun berhasil meraih juara pertama menari tingkat Kota Metro dan provinsi. Pasangan Sampiriono dengan Gustariana ini

Athar Sang Juara Drumben Estuning Hendrayati Kepala TK Pertiwi Kota Metro atau ilmu yang cukup mumpuni. Tujuannya agar tidak salah kaprah dalam mencerdaskan anak bangsa. TK Pertiwi Kota Metro sudah melakukan berbagai inovasi dalam mendidik anak. Selain mengajarkan pembuatan kerajinan tangan dengan memanfaatkan barang bekas. Hal ini dilakukan untuk mengasah kreativitas siswa. Anak didik juga diajarkan kerja sama tim. Siswa TK Pertiwi dibimbing oleh 5 guru PNS dan 16 guru honorer. (OGI/S1)

AT H A R A d r e a n A l farat bertubuh mungil, ternyata dia perkasa dalam menggebuk drum. Ia bersama tim drumben TK Pertiwi Kota Metro, berhasil meraih juara umum se-Provinsi Lampung. Siswa kelas nol besar ini hobi makan bayam. Athar ingin seperti tokoh kartun Popeye yang mempunyai kekuatan hebat setelah makan bayam. Selain bermain

drum, ia juga suka sekali dengan sepak bola. Bocah imut ini mengaku sudah mandiri dengan bangun setiap pagi pada pukul 05.00. Ia membantu ibu menyapu lantai rumah setiap hari. Anak pasangan Ade Erwinsyah dan Liana ini bercita-cita menjadi dokter. “Cita-cita saya ingin menjadi dokter, agar nanti bisa mengobati orang,” kata Athar. (OGI/S1)

ternyata hobi makan sayur kangkung. Selain menari, ia juga piawai dalam menyanyi. Talita pun hafal banyak lagu-lagu. Untuk terus manambah ilmu bidang seni tari, Talitha tidak pernah absen mengikuti bimbinga tari bersama ibu gurunya. (OGI/S1)


Ruwa Jurai Cetak Sawah Baru Pesisir Barat 300 Hektare Anggaran sebesar Rp4,8 miliar siap digunakan untuk realisasi cetak sawah baru tersebut. DETA CITRAWAN

P

EMKAB Pesisir Barat tahun ini mendapat targetan cetak sawah baru dari Pemerintah Pusat sebesar 300 hektare (ha) dari 577 ha lahan yang mereka ajukan. “Sebelumnya kami memproyeksikan kepada Pemerintah Pusat untuk program cetak sawah baru pada 2017 ini seluas 577 ha,” ujar Kepala Dinas Pertanian setempat Jalaludin, kemarin. Dia memaparkan realisasi cetak sawah baru di Kabupaten Pesisir Barat tersebut akan disebar di Kecamatan Bengkunat Belimbing, Bengkunat, Ngambur, dan Pesisir Selatan. “Pemkab Pesisir Barat melalui Dinas Pertanian mendapatkan realisasi cetak sawah sebesar 300 ha yang jumlah dananya adalah sebesar Rp4,8 miliar,” kata Jalaludin. Ia mengatakan dengan adanya cetak sawah baru tersebut, Kabupaten Pesisir Barat dapat meneruskan tren peningkatan produksi di kabupaten tersebut yang dalam dua tahun terakhir meningkat. “Harapan kami mudah-mudahan produktivitasnya lebih meningkat lagi dari tahun sebelumnya, minimal sama dengan tahun kemarin, karena produktivitas pertanian di Pesisir Barat lebih unggul.” Jalaludin mengatakan untuk target yang diberikan Pemerintah Pusat kepada Dinas Pertanian Pesisir Barat sedikit mengalami perubah­an, yaitu pada komoditas kedelai. “Target komoditas pertanian Pesisir Barat di 2017 berubah. Untuk komoditas kedelai menurun dari tahun sebelumnya, yaitu dengan 348 ha ditargetkan hanya mencapai 415 ton,” kata dia. Jalaludin mengatakan realisasi komoditas padi jagung dan kedelai pada 2015 memenuhi target bahkan lebih. Begitu juga pada tahun 2016

Jagung

100.000

92.402 ton

Selain meningkatkan kinerja memenuhi target pertanian, Dinas Pertanian Pesisir Barat, menurut Jalaludin, giat meminta bantuan Pemerintah Pusat dalam mening­ katkan produktivitas pertanian. “Upaya Dinas Pertanian untuk me­ ningkatkan produktivitas pertanian di Pesisir Barat adalah dengan terus menyalurkan serta berkoordinasi denga Pemerintah Pusat,” kata dia. Koordinasi itu, lanjut Jalaludin, agar mengdapatkan bantuan yang nantinya bantuan itu dapat disalurkan kepada petani-petani yang tergabung dalam beberpa kelompok tani setempat. “Kabupaten berjuluk Bumi Para Saibatin dan Ulama lewat Dinas Pertanian terus giat meningkatkan produktivitas pertanian di bidang komoditas padi, kedelai, dan jagung.” (D1) deta@lampungpost.co.id

Kedelai 97.045 ton

80.000 60.000 40.000 20.000 0

44.129 ton 19.530 ton 254 ton

2015

selasa, 7 februari 2017

I 17

Dewan Metro Buka Pengaduan Mutasi DPRD Kota Metro membuka pengaduan terhadap aspirasi pegawai yang berhubungan dengan mutasi pejabat. Dewan melihat adanya indikasi ketidakpuasan beberapa kalangan pejabat Kota Metro. “Kalau ada pejabat merasa tidak puas penempatan atas perda struktur organisasi di Kota Metro, silakan lapor ke Dewan,” ujar Wakil Ketua Komisi I Nasrianto, Senin (6/2). Dia mengatakan DPRD harus me­nerima keluhan sesuai dengan tupoksinya. “Dewan akan melaksanakan tupoksinya.

Pegawai juga bagian dari masyarakat,” kata Nasrianto. Menurutnya, Dewan juga perlu meneri­ ma masukan-masukan, menyusul rolling pejabat kali ini di Metro. Pasalnya, hasil assessment yang mengeluarkan biaya besar harus dioptimalkan. “Jangan sampai ada pejabat yang tidak assessment bisa memegang jabatan.” Makanya, tambah Nasrianto, Dewan akan memenaggil Baperjakat untuk dimin­ tai ke­terangannya. “Kami sudah menyurati untuk memanggil Baperjakat,” katanya.

Nasrianto mengatakan dengan Dewan menjalankan tupoksi berarti sudah membantu wali kota Metro melaksanakan tugasnya. Itu merupakan fungsi Dewan mendukung kepala daerah. “Memanggil Baperjakat, kami sudah menjalankan tupoksi Dewan,” ujarnya. Hal itu, menurutnya, merupakan hasil bimtek DPRD lalu, yaitu menjalani tupoksi untuk mendukung kepada daerah. “Jadi, jika merasa tidak puas, boleh melaporkan ke Dewan,” kata politikus PKS itu di ruang kerjanya. (CAN/D1)

Koordinasi Pusat

116.428 ton

120.000

n Hlm. 18

lalu kabupatennya mampu menjaga tren kenaikan. “Untuk realisasi pertanian di tahun 2015, alhamdulillah dapat melebihi dari target yang diberikan kepada Dinas Pertanian Pesisir Barat,” ujar dia. Jalaludin menambahkan komoditas padi dengan lahan 19.778 ha menghasilkan produksi 92.402 ton, jagung 5.013 ha menghasilkan produksi 19.530 ton, dan kedelai dengan lahan 254 ha menghasilkan 254 ton. “Lahan pertanian yang ada di Kabupaten Pesisir Barat dapat menghasilkan padi 5 ton per ha, jagung 4,09 ton per ha, dan kedelai 1,12 ton per ha.” Pada tahun lalu, lanjut dia, tingkat produktivitas pertanian di Pesisir Barat yang ditetapkan dari beberapa komoditas tersebut mampu melampaui target dari tahun sebelumnya. “Di 2016 komoditas padi dengan lahan 20.248 ha menghasilkan 97.045 ton, jagung lahan 6.884 ha menghasilkan 24.953 ton, dan kedelai 1.603 ha mengasilkan produksi 1.797 ton.”

Target dan Realisasi Produktivitas Pertanian Pesisir Barat Padi

Perbaikan Jalan Way Kanan Rp68,9 M.

24.953 ton 1.797 ton

2016

415 ton

2017* target Sumber : Dinas Pertanian Pesisir Barat

n LAMPUNG POST/DETA CITRAWAN

CETAK SAWAH. Suasana areal persawahan di Pesisir Barat, Senin (6/2). Pemkab Pesisir Barat tahun ini mendapat targetan cetak sawah baru dari Pemerintah Pusat sebesar 300 ha dari 577 ha lahan yang mereka ajukan.

Camat segera Benahi Lapangan Kalirejo APARATUR pemerintah di tingkat kecamatan segera mengambil langkah-langkah mencegah lapangan Kalirejo menjadi tempat mesum dan maksiat lainnya dengan membuat lapangan yang kini jadi tempat nongkrong anak muda itu terang benderang. Hal ini disampaikan Camat Kalirejo Bambang, Senin (6/2). Bambang mengatakan pihaknya tengah fokus pada penataan wilayah. Lapangan Kalirejo menjadi salah satu tempat yang sedang ditata untuk menghidupkan Kalirejo. Menurut Camat, adanya laporan lapangan sering digunakan tempat mangkal pekerja seks komersial (PSK) akan di­ tindaklanjuti dengan membuat lapangan tersebut terang benderang. Rencananya,

lima buah lampu besar akan dipasang di lapangan itu. “Dalam waktu dekat ini kami akan memasang lima lampu besar di lapangan. Kalau sudah terang benderang, mudahmudahan lapangan itu lebih ramai dan tidak jadi tempat maksiat,” kata dia. Tokoh masyarakat dan pemuda Kampung Kalirejo, M Ghofur sehari sebelumnya, membenarkan sudah banyak laporan warga yang masuk dan menjelaskan munculnya PSK di seputar lapangan. Terkait persoalan itu, Ghofur meminta kepala kampung dan camat setempat segera bertindak. Sebab, jika dibiarkan, hal itu tak hanya merusak citra kampung dan merusak mental para pemudanya.

“Kalau dibiarkan saja semua bisa rusak. Kepala kampung dan camat harus segera bertindak,” kata Ghofur, yang juga anggota DPRD Lampung Tengah itu. Dengan kondisi lapangan yang ramai tapi gelap, potensi keributan, peredaran narkoba, dan dampak negatif lain juga terbuka. Kapolsek Kalirejo AKP Edi Susanto menga­takan selama ini koordinasi dengan Forkopimcam berjalan baik. Guna mengatasi gangguan kamtibmas, pihaknya rutin menggelar patroli. Sehubungan kabar adanya PSK yang beroperasi di lapangan, pihaknya belum mendengar dan terlebih dulu berkoordinasi dengan unsur Forkopimcam sebelum bertindak dan mengambil langkah-langkah. (WAH/D1)

Ketika Ibu-Ibu Palas Antusias Ber-KB WANITA berjilbab cokelat itu bergegas menuju kantor Desa Mekarmuya, Kecamatan Palas, Lampung Selatan, Senin (6/2) pagi. Ia menuju salah satu meja tempat pendaftaran dan masuk ruangan yang telah disambut petugas kesehatan Puskesmas Palas. Wanita asal Desa Palaspasemah itu, Ulisa (38), untuk mengikuti kegiatan pemasangan alat kontrasepsi helatan Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Lampung Selatan. Berselang beberapa menit kemudian, kaum ibu lainnya dari berbagai desa se-Kecamatan Palas berbondong-bondong mendatangi lokasi itu. Antusias masyarakat cukup tinggi. Beberapa petugas

ke­sehatan mulai menjalankan tugasnya masing-masing. Di lokasi itu, sudah terpajang beberapa tempat tidur yang akan dijadikan tempat pemasangan alat kontrasepsi. Satu per satu para wanita akseptor itu langsung berbaring di tempat tidur yang telah disediakan. Dengan peralatan lengkap, beberapa petugas kesehatan dengan cekatan melayani pemasangan kontrasepsi, seperti IUD, implan, suntik, pil, dan kondom. Kegiatan itu upaya pengendalian penduduk atau menurunkan angka kelahiran di Kecamatan Palas. “Untuk menekan angka kelahir­ an, kami bekerja sama dengan pemerintahan desa se-Kecamatan

Palas, kantor Kecamatan Palas, dan Puskesmas Palas,” kata Ketua Tim Pelayanan KB Keliling Dinas Pengen­d alian Penduduk dan KB Lamsel, Rubaidah, Senin (6/2). Kegiatan yang diikuti ratusan akseptor dari 21 desa itu gratis. Alhasil, salah satu program Bupati Zainudin Hasan dan Nanang Ermanto itu diikuti 190 akseptor. Kegiatan itu rencananya dihelat di 17 kecamatan se-Lamsel. “Alhamdulillah, pemasangan alat kontrasepsi ini cukup banyak peminatnya sebanyak 190 orang. Untuk perinciannya, pemasangan IUD sebanyak 25 orang, implan (35 orang), suntik (20 orang), pil (100 orang), dan kondom (10 orang),” kata dia. (D1) n Armansyah

n LAMPUNG POST/ARMANSYAH

ALAT KONTRASEPSI. Salah satu akseptor terbaring di tempat tidur saat pemasangan alat kontrasepsi berupa implan di kantor Desa Mekarmuya, Kecamatan Palas, Lampung Selatan, Senin (6/2). Sebanyak 190 orang mengikuti pemasangan alat kontrasepsi yang diselenggarakan Dinas Pengendalian Penduduk dan KB Lamsel.


DAERAH

18 I selasa, 7 februari 2017

LAMPUNG POST SELINTAS

Mesuji Terapkan E-Musrenbang PEMKAB Mesuji rencananya menerapkan musyawarah perencanaan pembangunan (musrenbang) dengan sistem aplikasi berbasis internet atau e-Musrenbang mulai tahun ini. Kepala Badan Perencanaan Daerah (Bappeda) Mesuji Sukarman menerangkan e-Musrenbang didasarkan pada rekomendasi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), dan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri). “Masyarakat tinggal meng-input melalui situs-situs internet Bappeda Mesuji. Namun, statusnya belum kami launching. Saat ini kami masih membangun sistem, insya Allah sudah dapat dipakai pada saat musrenbang pertama dimulai,” kata Sukarman di kantornya, Senin (6/2). Menurutnya, untuk musrenbang pertama akan dilaksanakan di Kecamatan Mesuji Timur pada Senin (27/2), kemudian di Rawajitu Utara Selasa (28/2), Tanjungraya Rabu (1/3), Pancajaya Kamis (2/3), Simpangpematang Senin (6/3), Way Serdang Selasa (7/3), dan Kecamatan Mesuji Rabu (8/3). (NAS/D2)

Warga Diimbau Ikuti Pemutihan

n LAMPUNG POST/YON PISOMA

MAKET PERKANTORAN. Bupati Pesisir Barat Agus Istiqlal melihat maket perkantoran pemerintah yang meliputi kantor bupati, kantor DPRD, dan masjid agung usai peletakan batu pertama pembangunan kantor DPRD yang menggunakan lokasi eks Puskesmas Krui, senin (6/2). Untuk sementara, Puskesmas Krui untuk pelayanannya pindah ke Puskesmas Way Krui yang berada di Pekon Gunungkemala, Kecamatan Way Krui.

Pembangunan Kantor Dewan Dimulai BUPATI Pesisir Barat Agus Istiqlal meletakkan batu pertama pembangunan gedung DPRD di bekas gedung Puskesmas Krui, Kecamatan Pesisir Tengah, Senin (6/2). Pada sambutannya, dia menjelaskan dalam rangka percepatan pembangunan sesuai Rencana Pemba­ ngunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Tahun 2017—2021, tahun anggar­ an 2017 Pemkab Pesisir Barat memulai pelaksa­ naan pembangunan in­ frastruktur. Adapun yang menjadi prioritas utama dalam pembangunan in­ frastruktur yaitu pem­ bangunan kantor DPRD dan pembangunan kantor pemerintah daerah. Agus melanjutkan untuk mewujudkan pelayanan masyarakat yang efektif dan efisien, penetapan kawasan perkantoran pemerintah daerah itu

sangat penting. Pasalnya, pusat perkantoran akan menjadi pusat pelayanan kepada masyarakat seka­ ligus ikon kebanggaan masyarakat Pesisir Barat. Menurutnya, Pemkab te­ lah menetapkan lokasi yang terintegrasi di Kecamatan Pesisir Tengah sebagai lahan pembangunan perkantoran dengan luas 68.764 m2. “Pemkab telah menan­ datangani kontrak dengan PT Trontonio Jaya Abadi selaku pemenang lelang dalam pelaksanaan pem­ bangunan kantor DPRD tersebut,” kata dia, ke­ marin. Pimpinan PT Trontonia Jaya Abadi selaku pelaksana proyek itu, Havid Riamara, mengatakan pihaknya segera melaksanakan peker­ jaan pembangunan kantor Dewan tersebut. Dia me­ nargetkan pembangunan rampung pada November 2017. (YON/D2)

Hapus Kesenjangan, Tubaba Alokasikan Rp69 Miliar SEMANGAT kebersamaan yang dibangun Pemkab Tulangbawang Barat (Tu­ baba) dengan pemangku kepentingan di kabupaten setempat terus dibangun. Upaya ini dilakukan untuk menghilangkan stigma kesenjangan hasil pem­ bangunan antara enam ke­ camatan di wilayah utara dan tiga kecamatan di wilayah selatan. Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ru­ ang Tubaba Iwan Mursalin memastikan pada tahun ini Pemkab setempat meng­ alokasikan dana alokasi khusus (DAK) sebesar Rp69 miliar untuk peningkatan jalan kabupaten yang me­ lintasi 17 tiyuh di wilayah utara kecamatan di Tu­ baba. “Ya, pekerjaan akan kami mulai di bulan limaenam tahun ini,” kata Iwan di kantornya, Senin (6/2). Dia menyebutkan pe­ ningkatan yang dimaksud

adalah peningkatan jalan tanah menjadi onderlaag sebanyak 3 titik, onderlaag ke lapen 1 titik, lapen men­ jadi hotmix 9 titik, lapen ke hotmix dan rigid pavement sebanyak 4 titik. “Lokasi pembangunan tersebar di Kecamatan Gunungagung, Gunungterang, Way Ke­ nanga, dan sekitarnya.” Menurutnya, pengaloka­ sian rencana pemban­ gunan di wilayah utara tersebut mendapat tang­ gapan positif dari tokoh masyarakat setempat. Iwan menjelaskan hal ini menjadi indikator pem­ erataan pembangunan di Bumi Ragem Say Mangi Wawai. “Sudah lama kami nanti­ kan pemerataan pemban­ gunan di semua wilayah. Saya berharap tidak ada­ lagi istilah wilayah utara dan selatan,” ujar Marjani, anggota DPR Tubaba dari setempat. (CK11/D2)

n LAMPUNG POST/AGUS CHANDRA

SIDAK HOTEL. Wakil Wali Kota Metro Djohan melakukan sidak ke sejumlah hotel di Kota Metro, Senin (6/2). Pada sidak tersebut ditemukan pasangan tidak resmi.

Perbaikan Jalan Way Kanan Rp68,9 M Jika jalan provinsi ini dikerjakan, seluruh elemen masyarakat dan Pemprov turut melakukan pengawasan pembangunan jalan agar hasilnya maksimal. CANDRA PUTRA W

P

EMPROV Lampung menyediakan anggar­ an senilai Rp68,9 mi­ liar pada 2017 untuk mem­ perbaiki jalan provinsi yang ada di Way Kanan yang kini kondisinya rusak parah. Gubernur Lampung M Ridho Ficardo mengatakan Bupati Way Kanan Raden Adipati Surya menyam­ bangi kantor Gubernur un­ tuk menghadap sekaligus melaporkan kondisi jalan Provinsi Lampung yang ada di Way Kanan. “Bupati menghadap saya dengan berkata, ‘Alhamdulil­ lah Pak Gubernur, kondisi jalan yang ada di Way Kanan penuh tantangan’. Kalau Bu­ pati laporan ke atasannya me­ mang seperti itu, meski jelek, bungkusnya harus kelihatan bagus gitu,” kata orang nomor satu di Provinsi Lampung itu usai kunjungan kerja di Kam­ pung Sukabumi, Kecamatan Buay Bahuga, Minggu (5/2).

Menurut Ridho, Bupati Way Kanan mengajukan anggaran ke Pemprov Lam­ pung sebesar Rp40 miliar, tetapi permintaan itu lang­ sung ditolak. Pemprov Lam­ pung justru menyediakan anggaran Rp68,9 miliar. Di sisi lain, Bupati Way Ka­ nan Raden Adipati Surya berterima kasih kepada Gubernur Lampung yang

Percepatan kesejahteraan masyarakat secara bertahap terentaskan. telah menerima usulan dan menyediakan anggaran un­ tuk perbaikan jalan provinsi yang ada di Way Kanan. “Kami awalnya menga­ jukan anggaran perbaikan jalan Provinsi Lampung yang ada di Way Kanan

sebesar Rp40 miliar. Namun, Gubernur ternyata telah me­ nyiapkan anggaran lebih be­ sar yakni sekitar Rp68,9 mi­ liar. Kami dan masyarakat sangat berterima kasih atas perhatian Bapak Gubernur,” kata Raden Adipati melalui telepon, Senin (6/2).

Pengawasan Pemantauan di lapang­ an, Senin (6/2), kondisi jalan Provinsi Lampung yang ada di Way Kanan cu­ kup panjang. Pemkab dan masyarakat berharap agar jalan provinsi terus diper­ hatikan. Sementara itu, jika jalan provinsi ini dikerjakan, seluruh elemen masyarakat yang ada di Way Kanan dan Pemprov Lampung turut melakukan pengawasan pembangunan jalan agar hasilnya maksimal. “Supaya jalan tersebut da­ pat dikerjakan dengan baik dan hasilnya pun nantinya akan sangat baik, sehingga jalan tersebut bisa lebih lama dipakai dan dirasakan manfaatnya oleh rakyat,” kata mantan Ketua DPRD Way Kanan itu. (D2) candra@lampungpost.co.id

n LAMPUNG POST/DJONI HARTAWAN JAYA

MASJID TAQWA METRO. Suasana Masjid Taqwa Kota Metro yang berdiri di jantung kota, Senin (6/2). Masjid tersebut juga menjadi salah satu destinasi wisata rohani warga lokal dan luar daerah.

DINAS Pelayanan Perizinan, Penanaman Modal, dan Tenaga Kerja Lampung Barat akan melaksanakan program pelayanan pemutihan izin mendirikan bangunan (IMB) bagi bangunan masyarakat yang selama ini belum mengantongi IMB. Kepala Dinas Pelayanan Perizinan Penanaman Modal dan Tenaga Kerja Lampung Barat Tri Umaryani menjelaskan program pelayanan pemutihan IMB yang dilaksanakan ini sasarannya adalah untuk bangunan milik masyarakat yang sudah lama yang selama ini belum ada IMB-nya. Menurutnya, program ini untuk memberikan keringanan kepada masyarakat karena sifatnya disubsidi pemerintah. Tri menjelaskan selama ini minat masyarakat untuk mengurus IMB sangat rendah. Program ini juga dipandang sangat perlu karena menyangkut legalitas kepemilikan bangunan itu sendiri. Selain itu, sebagai upaya untuk meningkatkan PAD.(ELI/D2)

Rutan Krui Kelebihan Muatan KEPALA Rumah Tahanan Krui Beni Nurrahman mengatakan kondisi rutan tersebut kelebihan kapasitas. Pasalnya, kini terdapat 146 narapidana dan tahanan, sementara daya tampungnya hanya 100 orang. “Saat ini ada 146 orang, 76 narapidana, dan 70 tahanan, sementara kapasitasnya hanya 100 orang. Sebab itu, saya ambil kebijakan berkirim surat kepada polres tembusan ke polsek-polsek untuk tahanan di pihak penyidik jangan dulu dikirim ke rutan sebelum P21. Terjadi overkapasitas lebih dari 40%,” kata Beni, di ruang kerjanya, Senin (6/2). Menurutnya, sejak tujuh bulan menjabat sebagai kepala Rutan Krui pernah terjadi tahanan di rutan tersebut mencapai 170 orang. “Maka, kami ambil inisiatif kami pindahkan ke LP Kotaagung. Hunian kami sudah tidak muat lagi. Tetapi, kalau sudah P21, tidak bisa ditolak karena kejaksaan tidak punya sel. Saat ini ada 76 narapidana dan 70 tahanan.” Selain overkapasitas, kata dia, petugas di Rutan Krui juga terbatas, yaitu dalam satu regu hanya ada tiga petugas yang menjaga seluruh tahanan dan napi di rutan itu, yang dilakukan secara bergilir atau sif antarregu yang ada. (YON/D2)

Pemkab Tulangbawang Kembangkan Perikanan WAKIL Bupati nonaktif Tulangbawang (Tuba) Heri Wardoyo mengatakan Pe­ merintah Kabupaten Tuba terus mengembangkan sek­ tor perikanan yang terse­ bar di seluruh kecamatan. Menurut dia, usaha peri­ kanan merupakan usaha terpadu yang mempunyai kegiatan penangkapan dan pembudidayaan ikan, ter­ masuk mengangkut, meny­ impan, mengawetkan ikan, hingga pemasaran. “Pembangunan perika­ nan diarahkan untuk men­ ingkatkan pendapatan dan taraf hidup nelayan dengan berbagai usaha peningkatan kualitas dan kuantitas produksi. Salah satunya melalui pengem­ bangan keramba apung di perairan sungai dan rawa, pengembangan kolam dan tambak, nelayan laut, serta petani tambak udang,” kata dia di rumahnya, Senin (6/2). Heri mengungkapkan,

pada 2002, hasil produksi perikanan Tulangbawang bahkan telah mampu me­ nembus pasar interna­ sional dengan mengek­ spor ke negara Amerika, Hong Kong, dan Jepang. Total volume ekspor ketiga negara tersebut sebesar 8.734,40 ton dan nilai ek­ spor 96.078.400 dolar AS. Dia melanjutkan Tu­ langbawang juga pernah menjadi sentra budi daya udang terbesar di Indone­ sia bahkan di Asia. Ter­ catat ada dua perusahaan besar yang bergerak di bidang budi daya udang, yaitu PT Dipasena Citra Dharmaja, yang berlokasi di Kecamatan Rawajitu Timur, dan PT Centra Per­ tiwi Bahari di Kecamatan Gedungmeneng. Heri melanjutkan dari sekitar 1.408 rumah tangga perikanan (RTP) pada 2008, tercatat produksi penang­ kapan ikan dari laut sebe­ sar 16.280,19 ton. (ATA/D2)

Disdik Lampung Utara Sosialisasikan Pendidikan Gratis DINAS Pendidikan (Disdik) Lampung Utara menggelar sosialisasi bertajuk Bagaimana Strategi dalam Meningkatkan Pendidikan Gratis dan Berkualitas di SDN 2 Tan­ jungaman, Kotabumi Sela­ tan, Senin (6/2). Kegiatan ini diikuti kepala sekolah dari tiga kecamatan, yaitu Kota­ bumi Selatan, Kotabumi, dan Kotabumi Utara. Kepala Dinas Pendidik­an Lampura Suwandi menga­

takan pendidikan gratis dan berkualitas dapat dicapai dengan terpenuhinya sara­ na-prasarana penunjang di dalamnya. Selain itu, diper­ lukan kedisiplinan dalam proses belajar dan menga­ jar yang didukung dengan situasi yang nyaman. “Jadi, tiga hal tersebut san­ gat berpengaruh dalam men­ ingkatkan pendidikan gratis berkualitas. Jangan sampai karena sarana-prasa­rananya

lengkap, lingkungan tidak sehat. Sebab, dapat meng­ ganggu kelancaran proses belajar-mengajar di sekolah, se­hingga dapat menurunkan kualitas pendidikan,” kata dia, usai sosialisasi kepada para kepala sekolah, ke­ marin. Suwandi melanjutkan para kepala sekolah di­minta me­ nyusun rencana anggaran sekolah yang bersumber dari rencana kerja sekolahnya. Se­

bab, jika rencana kerja bagus dalam meningkatkan pro­ ses belajar-mengajar, akan mendapat dukungan dana dari pemerintah. Oleh sebab itu, dalam penggunaan dana bantuan operasional sekolah (BOS) harus menyesuaikan dengan petunjuk teknisnya. Pihaknya berharap de­ ngan adanya kegiatan terse­ but dapat membangkitkan motivasi para kepala sekolah dalam meningkatkan di­

siplin dan penerapan seko­ lah sehat. Sebab, kepala sekolah merupakan teladan bagi para guru, sedangkan guru menjadi teladan anak didiknya. “Sehingga pola pendidikan seperti demikian akan menye­ bar luas, tidak hanya di ling­ kungan sekolah, tetapi juga masyarakat, dalam mewu­ judkan pendidikan gratis dan berkualitas di Lampung Utara,” ujarnya. (FIT/D2)


DAERAH

LAMPUNG POST

selasa, 7 februari 2017

I 19

Kendali Harga Jagung Bukan Kuasa Pemkab Pemkab Lamsel meminta kepada perusahaan produsen jagung tidak melakukan permainan harga. JUWANTORO

A

SISTEN Bidang Ekonomi dan Pem­ bangunan Setkab Lampung Selatan Mulyadi Saleh menegaskan Peme­ rintah Kabupaten Lamsel tidak dapat mengendalikan harga jagung anjlok di ting­ kat petani. Pasalnya, soal harga jagung sudah menjadi hukum pasar. “Kami tidak bisa kendali­ kan harga jagung. Ini sudah menjadi hukum pasar ke­ tika stok jagung berlimpah pada musim panen secara otomatis harga sudah dapat dipastikan turun,” ujarnya ketika ditemui di ruang kerjanya, Senin (6/2). Menurut dia, pemerintah tidak memiliki anggaran yang cukup untuk melakukan pem­ belian jagung milik petani di wilayah Kabupaten Lampung Selatan. Oleh ka­rena itu, pihak ketiga yang punya dana untuk melakukan pembelian jagung milik petani. “Pemerintah tidak punya anggaran membelian jagung petani. Artinya, pemerintah tidak berdaya. Meskipun demikian, langkah yang bisa diambil salah satunya dengan cara pembentukan badan usaha milik desa atau milik antardesa (BUMDes),” kata dia.

Disinggung mengenai pengawasan terhadap pe­ rusahaan produsen jagung agar harga tidak anjlok saat musim panen raya, Mulyadi Saleh hanya meminta ke­ pada perusahaan produsen jagung tidak melakukan permainan harga. “Nanti akan kami rapat­ kan lebih dahulu dengan dinas terkait agar Pemkab bisa mengendalikan harga komoditas di Kabupaten Lamsel sehingga tidak an­ jlok dan menjadi keluhan petani.”

Pemerintah tidak punya anggaran membelian jagung petani. Artinya, pemerintah tidak berdaya. Di lain pihak, Kepala Di­ nas Tanaman Pangan, Hor­ tikultura, dan Perkebunan (DTPHP) Lampung Selatan Rini Ariasih menyatakan telah melakukan cross check ke lapangan, terutama ke­ pada para petani. Namun, saat ini harga jagung cukup baik. “Kami imbau para pen­

gusaha produsen jagung­ nya. Pemerintah sudah ada standarnya, yakni Rp3.100/ kg sesuai harga pokok pen­ jualan (HPP). Petani pun bisa memahami kadar air komodistas yang dijualnya karena ada ketentuannya,” kata dia.

Dikritisi Dewan Memasuki masa panen raya, petani jagung di Ke­ camatan Ketapang dan Sr­ agi menjerit lantaran harga terus turun yang diimbangi dengan potongan kadar air dan potongan-potongan lain­ nya. Seperti yang diungkapkan Wayan Sujane, salah se­ orang pengepul hasil bumi di Desa Sumbernadi, kepada Lampung Post, Sabtu (4/2). “Sepekan ini harga jagung dua kali turun. Dari Rp3.700 turun Rp3.600 dan Sabtu (4/2) kembali turun di harga Rp3.500/kg,” ujarnya. Terkait itu, anggota DPRD Lamsel, Ahmad Muslim, me­ minta pemerintah setempat melakukan pengawasan ter­ hadap perusahaan produsen jagung agar harga tidak an­ jlok saat musim panen raya. Politikus Partai Golongan Karya (Golkar) tersebut men­ gaku gerah lantaran setiap memasuki masa panan raya harga komoditas andalan kedua setelah padi itu mem­ buat petani menjerit. (D1)

n LAMPUNG POST/WAHYU PAMUNGKAS

BERAS SINGKONG. Bupati Lampung Tengah Mustafa menunjukkan beras singkong yang dikembangkan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Tengah saat launching beras singkong di Lampung Tengah di Rumah Makan Pindang Sehat Gunungsugih, Senin (6/2).

Mustafa Luncurkan Beras Singkong INOVASI beras singkong yang dikembangkan Pe­ merintah Kabupaten (Pem­ kab) Lampung Tengah siap dipasarkan di seluruh Indo­ nesia atau go national. Hal ini menyusul adanya kerja sama minimarket modern yang akan dijalin bersama Pemkab setempat. Dalam launching beras singkong Lampung Tengah di Rumah Makan Pindang Sehat Gunungsugih, Senin, (4/2), Bupati Mustafa men­ datangkan Solihin (Direk­ tur Alfamart pusat), Wakil Pimpinan Idomaret Lam­

pung Ridwan, dan perwaki­ lan PT Indometro Metro. Launching diwarnai aksi makan bersama Bupati Mustafa bersama seluruh jajaran di lingkungan Pem­ kab Lamteng. Mustafa me­ nikmati Beras Sehatku yang komposisinya dari jagung dan singkong. Dimintai tanggapannya, Bupati menuturkan rasa beras singkong tak jauh berbeda dengan beras padi, hanya saja teksturnya lebih kenyal dan warnanya ku­ ning muda. “Dalam launching kali

ini, saya mendatangkan beberapa perusahaan dan minimarket modern, ada Alfamart dan Indomaret yang secara terbuka siap memasarkan produk beras singkong Lampung Tengah di seluruh gerai mereka, tak hanya di Lampung tapi juga di seluruh Indonesia,” kata dia. Pihaknya menggandeng perusahaan Indometro yang selama ini sudah me­ masarkan produk beras singkong Lampung Te­ngah di Kota Metro. De­n gan adanya kerja sama ini,

diharapkan meningkat­ kan nilai tambah produk singkong, yang akhirnya berdampak pada perekono­ mian masyarakat, khusus­ nya petani singkong. Dengan anjloknya harga singkong saat ini, beras singkong merupakan solu­ si efektif membangkitkan potensi tanaman ubi kayu tersebut. Dalam jangka panjang, pengembangan beras singkong ini di ­ harapkan bisa berdampak pada kesejahteraan petani singkong di Lampung Te­ ngah. (WAH/D1)

BANGUN MASJID. Untuk menjadikan tempat ibadah dan khusyuk dalam mendekatkan diri kepada Sang Pencipta, masyarakat Desa Rangai Tritunggal, Kecamatan Katibung, Lampung Selatan, bergotong royong membangun Masjid Nurul Iman, Senin (6/2).

juwantoro@lampungpost.co.id

Karang Taruna Garda Terdepan Dukung Pembangunan

n LAMPUNG POST/ PERDHANA WIBYSONO

Tidak Ada Pergantian Kepala Sekolah

LAMPUNG POST/M UMARUDINSYAH MOKOAGOW

RAKERDA KARANG TARUNA. Gubernur Lampung M Ridho Ricardo memukul gong tanda dibukanya Rakerda dan Silatda Karang Taruna Provinsi Lampung, didampingi Sekjen Pengurus Nasional Karang Taruna Deden Sirajuddin (empat kiri), Ketua Pengurus Daerah Karang Taruna Provinsi Lampung Dendi Ramadhona (dua kanan), beserta unsur Forkopimda, di Hotel Marcopolo, Bandar Lampung, Jumat (3/2).

K

ARANG Tar una har us disiplin dalam program yang telah dicanangkan. Sebagai sebuah organisasi kepemudaan, Karang Taruna juga harus bersinergi dengan pemerintah daerah. “Harapan solidaritas dan disiplin organisasi hingga tingkatan bawah saya harap dapat terbangun secara intensif sehingga menjadi sebuah upaya gerakan yang konkret. Apalagi, separuh kepala daerah di Lampung berada di usia Karang Taruna,” kata Gubernur Lampung M Ridho Ficardo saat membuka Rapat Kerja Daerah (Rakerda) dan Silaturahmi Daerah (Silatda) Karang Taruna Lampung di Hotel Marcopolo, Jumat (3/2) malam.

Dia menambahkan Karang Taruna harus membantu pemerintah dengan gagasan-gagasan yang membangun serta bekerja untuk

pembangunan. “Berikan suatu contoh kepada pemerintah daerah dalam hal pembangunan untuk kesejahteraan dan kemajuan masyarakat. Dengan begitu, pemerintah bersama Karang Taruna akan bersinergi bersama,” kata Ridho dalam acara yang juga dihadiri

ngun kesejahteraan di Lampung bersama pemerintah. Tidak ada anak tiri jika ingin bergabung bersama pemerintah. Kita bersama membangun Lampung,” ujar Dendi. Sekretaris Karang Taruna Lampung Ricky Augusta menambah-

Ketua Karang Taruna Provinsi Lampung Dendi Ramadhona, Kapolda Lampung Irjen Sudjarno, Komandan Korem 043 Kolonel Hadi Basuki, dan Sekjen Karang Taruna Pusat Deden Silajudin. Ketua Karang Taruna Lampung yang juga Bupati Pesawaran, Dendi Ramadhona, mengungkapkan Karang Taruna Lampung harus memiliki visi-misi yang jelas. Apa pun kebijakan Gubernur Lampung, dalam hal pembangunan Karang Taruna harus siap menjadi bagian di dalamnya. “Karang Taruna harus siap menjadi garda terdepan memba-

kan pada rakerda dan silatda ini juga terjalin nota kesepakatan antara Karang Taruna dengan Bank Lampung dan Polda Lampung. “MoU dengan Bank Lampung akan memberikan kemudahan pembiayaan kredit bagi usahausaha kecil menengah binaan Karang Taruna. Lalu dengan Polda, kami turut membantu memerangi dan memberantas narkoba.” Diketahui, rakerda dan silatda yang dibuka Jumat (3/2) berlangsung hingga Minggu (5/2) dengan agenda mengikuti kegiatan outbound di Wira Garden. (EBI/EKA/U10)

PLT Bupati Tanggamus Samsul Hadi berjanji tidak melakukan pergantian kepala sekolah sebelum masa jabatannya berakhir saat audiensi dengan awak media di sekretariat Pem­ kab setempat. “Saya tegaskan tidak akan memberhentikan atau mengganti kepala sekolah sebelum periodenya habis atau melakukan pelang­ garan berat,” ujarnya, Senin (6/2). Samsul berharap sua­ sana pendidikan di Tang­ gamus kondusif. Hal ini dapat dicapai melalui kualitas yang ditunjuk­ kan kepala sekolah dan kenyamanan guru dalam mengajar. Atas dasar inilah, dia berkeinginan mengang­ kat kepala sekolah de­ ngan kualifikasi wajar, di antaranya bergelar S-1 atau D-4 pendidikan, ke­ cuali untuk di daerah ter­

pencil. “Berusia setinggitingginya 56, berpengala­ man mengajar minimal lima tahun untuk SD dan SMP, dan tiga tahun untuk TK,” kata dia. Kemudian, pangkat/go­ longan minimal III/c, ber­ sertifikat pendidik serta sesuai jenjang pendidikan­ nya, yaitu guru SD untuk kepala SD, dan guru SMP untuk kepala SMP. “Hal ini demi kemajuan pendidikan di Tanggamus, bila ditemukan ada tidak sesuai seperti yang saya sampaikan agar dilapor­ kan,” ujarnya. Samsul juga menyikapi soal beredarnya rumor soal jual-beli jabatan. De­n gan tegas dia me ­ nyatakan hal itu tidak terjadi di Tanggamus. Promosi jabatan tetap di­ lakukan secara propor­ sional dengan prinsip right man on the right place. (ABU/D1)

Warga Katibung Bersama Bangun Masjid MENJADIKAN tempat ibadah khusyuk dalam mendeka­ tkan diri kepada Sang Pen­ cipta, masyarakat Desa Ra­ ngai Tritunggal, Kecamatan Katibung, Lampung Selatan, bergotong royong memban­ gun masjid. Pembangunan masjid tersebut diharapkan juga mendapatkan bantuan dan perhatian dari pemerintah setempat dan perusahaan yang ada di wilayah terse­ but, Senin (6/2). Menurut ketua pemba­ ngunan masjid, Slamet, pembangunan masjid terse­ but atas kerja sama dan musyawarah masyarakat, dengan masjid yang diban­ gun tersebut diberi nama Masjid Nurul Iman. “Kami harapkan ke ­ imanan dan ketakwaan masyarakat semakin baik. Masjid ini juga diguna­ kan untuk memberikan pelajaran para generasi penerus belajar membaca dan mengaji Alquran,”

kata Slamet yang diamini rekannya, Atto dan M Ro­ sich Syarwani. Dia mengatakan dalam pembangunan masjid tersebut, pihaknya juga berharap adanya bantuan dari Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan, donatur, dan perusahaan yang ada di wilayah tersebut untuk dapat memberikan ban­ tuan dalam mempercepat pembangunannya. “Kami tetap ber­u saha agar pembangunan masjid ini bisa cepat di­ selesaikan. Mudah-mu­ dahan pihak-pihak terkait m au m e m b a n t u k a m i dalam pelaksanaan pem­ bangunan masjid ini,” ujarnya. Ketua Masjid Nurul Iman, Dahuri, mengatakan pem­ bangunan masjid yang di­ laksanakan ­untuk memberi­ kan kenyamanan dan ke­ khusyukan bagi masyarakat un­tuk menjalankan ibadah­ nya. (WAN/D1)


KRIMINAL DAERAH

20 I selasa, 7 februari 2017

Operasi Krakatau, Polisi Bekuk 55 Tersangka

Korban Minta Penusuk Ditangkap K E L UA RG A ko r b a n p e ­ nganiayaan berat minta kepolisian segera menang­ kap tersangka penusukan berinisial Ra (17), warga Desa Karangsari, Jatiagung, Lampung Selatan. Selain itu, petugas harus profesio­ nal menangani kasus yang mengakibatkan Kotrin (17), siswi SMP Ne­geri 20 Bandar Lampung, itu sempat kritis saat berada di Rumah Sakit Imanuel, Sukarame. Kakak kandung korban, Ji­ man (27), mengatakan peng­ aniayaan berat yang nyaris membuat nyawa adiknya melayang terjadi pada Senin (30/1) itu hingga sekarang belum ada tindak lanjutnya. Jiman mengaku tidak tahu apa motif penganiayaan yang diduga telah direncana­ kan oleh Ra terhadap Kotrin. “Ini mesti diusut sesuai de­ ngan prosedur hukum. Kami hampir kehilangan adik,” ujar Jiman ditemui di lokasi, Senin (6/2). Dia menuturkan luka tusuk di punggung kanan atas itu juga menembus hingga ke paru-paru. Jiman menjelaskan pada Senin (30/1), sekitar pukul 11.00, Ra datang ke rumah menga­ jak pergi ke rumah saudara Ra. Tanpa curiga karena Ra teman satu kampung, Kotrin pun bersedia diajak Ra ke rumah keluarganya. Kotrin membawa sepeda motor Su­ zuki Satria FU warna hitam, lalu membonceng Ra. Di tengah perjalanan, Ra tidak menunjukkan rumah saudaranya yang akan ditu­ ju, tetapi mengajak korban menuju kebun singkong di Desa Fajarbaru, sekitar 1 km dari rumah korban, dengan alasan ingin me­ nemui ibunya yang sedang mengembala kambing. Ketika keduanya berada di tengah kebun singkong dan Kotrin menstandarkan sepeda motornya, tiba-tiba dari belakang, punggungnya ditusuk oleh Ra sebanyak dua kali. Menurut Jiman, setelah menyadari punggungnya ter­ luka, Kotrin langsung berlari minta tolong kepada warga. Menurut Panji (29), pemi­ lik toko bangunan di Karang­ sari, saat itu dia melihat Kotrin lari dari arah kebun dan langsung menolong korban. (RIS/D2)

LAMPUNG POST

n LAMPUNG POST/CANDRA PUTRA WIJAYA

SIKAT KRAKATAU 2017. Kapolres Way Kanan AKBP Yudy Chandra Elianto, didampingi Kabag Ops Kompol Yudy Pristiwanto dan Kasat Reskrim AKP Sugandhi Satria Nugraha, mengekspos hasil tangkapan selama Operasi Sikat Krakatau 2017 di lapangan upacara kantor Mapolres setempat, Senin (6/2).

DPD Sidak Tambak Udang Anggota DPD RI langsung hearing dengan pemilik tambak udang dan jajaran Pemerintah Kabupaten Pesawaran terkait keberadaan tambak udang di kantor Desa Hanura. Ahmad Amri

S

EBANYAK lima ang­ gota dan staf ahli Dewan Perwakilan Daerah (DPD) menggelar inspeksi mendadak (sidak) tambak udang di Dusun Magan, Desa Hurun, Keca­ matan Telukpandan, Ka­ bupaten Pesawaran, Senin (6/2), sekitar pukul 09.00. Anggota DPD RI, Andi Surya, mengatakan keda­ tangan anggota DPD RI dan staf ahli BAP melaku­ kan sidak tambak udang berdasarkan laporan dari masyarakat setempat. Dia menjelaskan ber­ dasarkan laporan dari masyarakat, keberadaan tambak udang di Desa Hu­ run khususnya, mencemari pantai dan lingkungan serta karang, atas laporan tersebut anggota DPD RI melakukan pengecekan langsung ke lapangan. “Berdasarkan laporan dari

masyarakat kepada DPD RI, terkait tambak udang ka­ rena keberadaan tambak udang di sini mencemari pantai dan lingkungan,” kata Andi Surya di lokasi tambak udang, Senin (6/2). Menurutnya, setelah mengecek langsung ke lokasi, ternyata keberadaan tambak udang di sini me­

Keberadaan tambak udang di sini mencemari pantai dan lingkungan. mang mencemari pan­ tai dan laut karena tidak punya amdal, terutama pada saat panen, kotoran langsung dibuang ke laut dan lingkungan. Dia me­ nambahkan anggota DPD RI akan melakukan koor­ dinasi dengan Pemerin­

tah Kabupaten Pesawaran terkait keberadaan tam­ bak udang yang merusak lingkungan. Selanjutnya, anggota DPD RI langsung hearing dengan pemilik tambak udang dan jajaran Pemerin­ tah Kabupaten Pesawaran terkait keberadaan tambak udang di kantor Desa Hanu­ ra. Dalam hearing tersebut, hadir Kapolres Pesawaran AKBP M Syarhan, Plt Sek­ kab Pesawaran Silahuddin, Kepala Dinas Perikanan Heriansyah, dan camat di Pesisir Pesawaran. Kepala Dinas Perikanan Ka b u p ate n P e s awa r a n Heriansyah mengatakan berdasarkan hasil sidak yang dilakukan tim ter­ padu Pemkab Pesawaran, keberadaan tambak udang sebagian besar melanggar aturan yang berlaku, baik hak maupun kewajibannya. Dia menjelaskan dari hasil temuan tim terpadu dari 62 tambak udang sebanyak 11 tambak telah diperiksa, ternyata 75% tidak me­ menuhi persyaratan dan 80% melanggar, tim terpadu hanya bertemu de­n gan karyawan/pekerja tidak

bertemu langsung dengan pemilik tambak udang. “Saat ini proses terus melakukan pendataan, hasilnya nanti akan dilihat dan dilakukan pembinaan terhadap pemilik tambak, diketahui potretnya dan akan dilakukan tindak lanjut jika semua sudah didata,” ujarnya.

SELAMA Operasi Sikat Krakatau 2017, Kepolisian Resor (Polres) Way Kanan membekuk sebanyak 55 tersangka. Kapolres Way Kanan AKBP Yudy Chandra Elianto, dengan didam­ pingi Kabag Ops Kompol Yudy Pristiwanto dan Kasat Reskrim AKP Sugandhi Satria Nugraha, menerang­ kan ­Operasi Sikat Kraka­ tau yang digelar sejak 23 Januari—5 Februari ber­ tujuan menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang kondusif di wilayah hukum Polres Way Ka­ nan sehingga tercipta rasa aman yang dapat dirasa­ kan oleh masyarakat. Menurutnya, Polres Way Kanan juga telah mem­ bentuk satgas anticuras, curat, dan curanmor (C3) untuk pengungkapan dan antisipasi kasus C3 antar­ perbatasan. “Saya menegaskan perang terhadap pelaku kejahatan sepanjang ta­ hun, ke depan langkah nyata ini dapat memini­ malisasi terjadinya bentuk kejahatan di wilayah hu­ kum Polres Way Kanan,” kata dia saat ekspos hasil

tangkapan selama Operasi Sikat Krakatau 2017 di Mapolres setempat, Senin (6/2). Yudi mengungkapkan tim satgas anti-C3 selama satu bulan terakhir meng­ ungkap sebanyak 36 kasus yang terdiri dari curanmor 14 kasus, curat 10 kasus, curas 4 kasus, pencurian biasa 1 kasus, pemerasan 1 kasus, senjata tajam (sa­ jam) 1 kasus, dan narkoba sebanyak 5 kasus. Sedangkan hasil Operasi Sikat Krakatau dari 23 Januari—5 Februari telah mengungkap 17 kasus yang terdiri dari hasil target operasi (TO) yang telah ditetapkan Polres Way Ka­ nan sebanyak empat kasus berupa dua orang TO dan dua barang TO, dengan perincian dari TO orang menangkap dua pelaku dengan persentase 100%. U n t u k h a s i l n o n -T O orang dari 12 kasus yang berhasil ditangkap seba­ nyak 21 pelaku dan ungkap TO barang dua kasus. “Jadi, jumlah tersangka yang berhasil diamankan oleh satgas anti-C3 dan hasil ­O perasi Sikat Krakatau 2017 sebanyak 55 tersang­ ka,” kata dia. (TRA/D2)

Penuhi Kewajiban Perwakilan tambak udang, Apeng, mengatakan pihak tambak akan berusaha untuk memenuhi kewajiban dan selama ini sudah berjalan. “Saya perwakilan dari tam­ bak udang, perorangan. Kami sudah berusaha memenuhi kewajiban, mungkin ada sebagian dari rekan-rekan pengusaha belum memper­ panjang izin usahanya dan sebagainya. Terus yang be­ lum kami paham, CSR seperti apa yang harus kami berikan, dari kami memberdayakan masyarakat sekitar dan seba­ gainya,” kata Apeng. Kemudian Andi Surya meminta kepada Pemkab tegas terhadap pemilik tambak udang. (D2) amri@lampungpost.co.id

n LAMPUNG POST/WAHYU PAMUNGKAS

EKSPOS. Kabag Ops Polres Lampung Tengah Kompol Azizal Fikri bersama Kasat Reskrim Polres Lampung Tengah AKP Resky Maulana didampingi kanit reskrim Polsek jajaran Polres Lampung saat ekspos Operasi Sikat Krakatau 2017 di Polres Lampung Tengah, Senin (6/2).

GELIAT Pasar sidomulyo

Komitmen Tawarkan Kepuasan kepada Pembeli PEMILIK gerai Queen, Kiki Andriadi, merupakan sosok muda yang berkecimpung dalam dunia usaha. Menu­ rut dia, dalam berusaha tidak banyak basa-basi yang terpenting komitmen de­ ngan memberikan pelayan­ an yang terbaik. Kiki menjelaskan semua tempat di segala penjuru menjual produk yang di­ jualnya. Oleh sebab itu, menawarkan perbedaan dan kepuasan kepada pem­ beli itulah yang selalu mesti dibangun. “Kami terus ber­ benah diri dan belajar untuk kepuasan pelanggan. De­ ngan komitmen memberi­ kan pelayanan, salah satu daya tarik agar pembeli datang,” kata dia kemarin. Meski baru membuka ge­ rai Queen Cell, dunia bisnis bukan hal yang baru baginya. Pria yang lahir 36 tahun lalu pernah menjalankan bebera­ pa usaha, hingga akhirnya terjun ke usaha yang baru tersebut. “Pernah beberapa kali menerjuni usaha, hingga usaha sekarang ini yang saya

pilih karena memang sesuai dengan hobi,” kata Kiki, Senin (6/2). Ayah dari Queenara Alifia Shanum itu menjelaskan sela­ lu menerima masukan-masu­ kan dari setiap pembeli yang datang ke gerai miliknya. “Ini kan suara konsumen, harus didengar karena merekalah kita bisa maju,” ujarnya. Meski memiliki beberapa orang karyawan, pria itu tidak segan-segan turun lang­ sung melayani calon pembeli karena dengan cara seperti itu, calon pembeli memiliki kepuasan tersendiri. “Bisa juga menjadikan contoh karyawan untuk melayani konsumen,” kata dia. Agar tetap update dengan teknologi terbaru, pengusaha muda itu sering berdiskusi dengan karyawan dan teknisi. Karena dengan cara itu, apa yang sedang berkembang ce­ pat dipahami dan diaplikasi­ kan. “Kebetulan teknisinya memang kompeten di bidang­ nya yang merupakan bagian promotor produk yang kami jual,” ujarnya. (HAN/D2)

Gerai Queen Cell Berikan Pelayanan Terbaik MENJUAL barang berkuali­ tas dengan komitmen memberikan pelayanan terbaik, slogan itu yang diutamakan gerai ponsel Queen Cell yang berada di Pasar Kecamatan Sido­ mulyo, Lampung Selatan. Meski pada tahun ini dibu­ ka, kios ponsel ini telah menarik hati para pembeli dan menjadi pelanggan. Hal itu terbukti dengan ra­ mainya pengunjung yang silih berganti berdatangan membeli ponsel. Tiga produk yang dita­ warkan di gerai tersebut, yakni Lava, Oppo, dan Vivo. Dengan bekerja sama diler resmi, gerai Queen Cell menawarkan harga termu­ rah dan didampingi teknisi yang kompeten. Varian dari tiga produk itu beragam dengan harga yang sesuai spesifikasi pon­ sel. Pembeli juga diman­ jakan dengan pemberian atau servis software gratis seumur hidup.

n LAMPUNG POST/PERDHANA WIBYSONO

AMATI PONSEL. Seorang pembeli sedang mengamati ponsel di Gerai Queen Cell Pasar Sidomulyo, Lampung Selatan, Senin (6/2). Selain menjual ponsel, gerai tersebut menjual berbagai macam aksesori ponsel yang berkualitas, te r m a su k m e n j u a l b e ­

berapa kartu perdana internet dengan harga te r mu r a h . L e t a k ge r a i ponsel yang sangat stra­ tegis dan parkir luas juga

m e mu d a h k a n p e m b e l i untuk belanja. Apalagi, lokasinya ber­ sebelahan dengan Bank Lampung yang berjarak

sekitar 100 meter dari pusat Pasar Sidomulyo. Semua pembeli mengaku puas dengan layanan ge­ rai tersebut karena setiap pembelian ponsel dipasang ­a plikasi yang banyak di­ pakai orang. “Sangat puas karena layanannya juga bagus, memberikan penjelasan ke­ unggulan produk yang dita­ warkan,” kata Krisna (22), seorang pembeli ditemui di lokasi, Senin (6/2). Menurutnya, ketertari­ kannya membeli ponsel di gerai Queen karena setiap produk diberikan garansi resmi selama satu tahun. Hal ini menjadikan keya­ kinan pembeli untuk mem­ beli produk di situ. “Garansi resmi selama satu tahun, ini merupa­ kan jaminan kami menja­ di pelanggan di toko ini,” ujar mahasiswa di salah satu Perguruan Tinggi Swasta di Lampung Sela­ tan itu. (HAN/D2)


PARIWARA PEMASANGAN

ALAT PEMADAM CV DATAM Menjual & Isi Ulang Alat Pemadam Kebakaran, Hub. Syahril 0821.8401.4555 / 0815.4089.8424.

KEHILANGAN BPKB BE 4965 BA, Nk. MH1JFD219DK433997 Ns. JFD2E-1429296 an. Septiana S. STNK BE 3938 OP, Nk. MH354P00EJ966548 Ns. 5GP966620 an. Rahma Dini Arinda S T N K B E 4 4 7 9 O Y, N k . MH3E8810FJ06679 Ns. E3R2E-0069181 an. Zefrie Yolanda STNK BE 4536 ER, Nk. MH1JF5130CK425682 Ns. JF51E-3404248 an. Sriono Hadi Waskito STNK BE 4830 EB, Nk. MH33C1005CK803852 Ns. 3C1-805025 an. Sutono BPKB BE 2461 YY, Nk. MHFE2CK3JEK026836 Ns. DEH9627 an. Izmir Hasan BPKB BE 2770 CD, Nk. MHRGD37304J003140 Ns. L15A41047077 an. Wendi Rosadi STNK BE 2885 FI, Nk. MHRDD1770FJ573758 Ns. L12B31487036 an. Upik Supriyati STNK BE 3122 PH, Nk. MH31PA002DK258498 Ns. 1PA 256182 an. Fidha Jamaludin

S T N K B E 6 1 3 7 E Y, N k . MH1JBL1109K1661969 Ns. JBL1E-1163190 an. Selamet STNK BE 7176 PG, Nk. MH35D90019J043850, Ns. 5D9043878. an. Ervan. STNK BE 8210 NX, Nk. MH1 JFV112FK215409, Ns. JFV1E1215116, an. Diana Astuti STNK BE 8210 PR, Nk. MH33KA0123K619207, Ns. 3KA593376, an. Fery Firdian STNK BE 8272 PN, Nk. MH331B002AJ233754, Ns. 31B233823, an. Rosyada. STNK BE 8863 FC, Nk. MH1HB11103K068036 Ns. HB11E 1069604 an. Umar Husen STNK BE 9411 NF, Nk. MHMFE74P58BK057960, Ns. 4D34TH96130, an. Mujiono Hartono STNK BE 7157 BP, Nk. MH1JB121S4K010327, Ns. JB12E1010412, E-KTP, SIM C an. Sarbani, E-KTP an. Sutris Ningsih

KESEHATAN PIJAT TARDISIONAL Urut tradisional Ibu Sri Wahyuni . Jln Soekarno Hatta depan pom bensin wayhalim kota sepang, & di kalibalok samping hotel nusantara bandar lampung. Hub 0813.7911.5943. Urut tradisional Bu Yuli membutuhkan Karyawati usia 25 – 30 thn u/ dididik Massage / Urut. Ser ta menerima urut tradisonal Pria & Wanita. Hub. 0813.6837.8530

PRIVAT

KURSUS MENJAHIT Ilmu dtgn, uang dtg Seumur hdp, 25 lbh cab. JULIANA JAYA top kursus mnjahit & mode, dftr skrng byr 50%, Jl. Teuku Umar Gg. Kiwi No.5, Hub. 07211701677

KOLAM RENANG Dunia Kolam Renang, pembuatan, perawatan, obat-2 & peralatan. Jl. Hayam Wuruk Komplek Ruko Kedamaian Asri No.8 Bandar Lampung. hub. 0851.0309.2567

MUKENA GROSIR MCM2 MUKENA, Baju Tidur dan Daster, Djmn Bhn Bgs, Adem & Tdk Luntur, Perum Bukit Bilabong Jaya Blok C1 No. 1-2, Tlp. 0812.7217. 7449 & 0823.0734.4000 & 0812.7805. 9125 / Pin 5C53715C

MESIN FOTOCOPY CV. Mitra Abadi. Jual s ewa p e r b a i k a n s u k u cadang & tinta photo copy. H u b . 0 8 1 2 . 7 9 0 9 . 8 9 8 / 0851.0880.5050

PEMBERITAHUAN Kepada : Wantoro Ari Prasetiawan, Jl. P. Tir tayasa Gg. Merdeka Lk. 3 Rt/Rw 001 Sukabumi – B. Lampung untuk menyelesaikan kewajibanya di CIMB Niaga Auto Finance LPG, Tempo 7 Hari untuk mengambil BPKB, lewat tempo akan diserahkan ke yg melunasi

PENGINAPAN PONDOK PALAPA, Harga Mulai Dari 95.000/Hari, Di Pusat Kota, Fas : Ac, Tv, Km Pribadi, Breakfast, Parkir Luas, JL. P.E.M NUR 7623158, 7188333, 087899764477, 085380151888

PELUANG BISNIS

EKSIS pilihan tepat belajar privat, jasa privat semua mata pelajaran & jasa privat ngaji. Hub. 0898.1774.705

RACUN API CV. CAHAYA ABADI. Menjual berbagai apar+pengisian ulang Jl. Yos Sudarso 138 C ( d p n B u d i Wa h a n a M o tor). Hb. 085107520099, 081278001238.

SCAFOLDING Bina Usaha mnerima Pesanan Pintu Folding Gate & Rolling Door, Ser ta Melayani Servis, Hub. 0813-7950-7962.

SERVICE MIN JAYA SERVICE panggilan, Kulkas, Kulkas Freezer, Showcase, Freezer Box, M. Cuci, Dispenser, Pompa air, Hub. 0813-7992-9560 KAMI SIAP DATANG !!!

SUMUR BOR RIZKY BOR menerima pembuatan sumur bor bergaransi, servis pompa air, gulung dinamo dll. hub. 0853.6751.9001 PUTRA PERKASA BOR jasa pembuatan sumur bor u/ rumah tangga, pabrik & jasa servis jet pump & submersible. Hub.0812 7229 409 / 0896 4936 3656

B1, Receptionis wanita mx 25Th, PR & KS P/W mx 25th SMA/SMK All Jurusan, dtng lngsung dgn lmran lngkp, Jl. Tembesu No. 8 Campang Raya Bdl Dibutuhkan Barberman max 32 thn, penglaman min 1th, bisa model rambur baru, jujur & tgg jwb. Hub. 0877.8007.9004 Dibtuhkan Karyawati utk Sales Counter & ADM (SMK Akutansi) krm lmaran langsung ke Sumber Jaya Variasi Jl. Raden Intan No. 27 (dpn Sogo)

KaNika Home SPA & Poll-CMN

Menyediakan Fasilitas : SALON KHUSUS WANITA SWIMMING POOL INDOOR (Kolam Renang

Indoor khusus wanita hanya Rp. 25.000/orang

PAKET PREWEDDING PAKET PERAWATAN (akhir tahun diskon 10%)

Rileks Dengan Paket ASOKA SPA Harga Mulai dari

Rp. 120 Ribu

Jl. Gatot Subroto No. 21 Pahoman - Bandar Lampung Telp/WA/Line 0813-63226446 0812-71010469 BBM : 5D2EA1E6 – 5D4300D8 Email : ind_pratama@yahoo.co.id

BATU BATA BATA KARANG SARI Jual Batu Bata Bolong, Bata Merah & Genteng Mantili, Hub. 08129410-0073

GUDANG DISEWAKAN Gudang Jl. Ir. Sutami No. 225 Bdl, uk. 102x20 m & Sewa Bangun uk. 72x36 m, Jual Tnh SHM 2,1 HA palputih, 2 km dari jl Ir Sutami sdh aspal & onderlag bs sbgian dijual ssuai kndsi lokasi, 0813 69931333

PANEL BETON PAGAR PANEL BETON System Knock Down tebal 5cm, lbr. 40cm, Pjng. 240cm, besi tiang min. 10mm SNI, a/t. Kota Metro, Hub. 0812-18002417/081330985859

RUMAH DIJUAL Dijual Rumah Lt. 300 m2, Lb. 200 m2, Alam Lembayung No. 2A Komp WHP BTN2 & Lt. 4.000 m2 (10 rante) Ds. Sabah Balau, Permata Biru Sukarame, Hrg Nego, Hub. 0896-3760-3941 Dijual rmh di pusat kota LB/LT 182/250 M, SHM, 5KT, 1KP, 2KM, grs, pam, AC, 1300 W. 925 Jt ng. Jl.Diponegoro Gg.Alpukat 42 Hb.0821.7548.9516

DIJUAL 3 RUMAH uk. 11 x 12, Lt. + 336, SHM, Lok. Permata Biru Sukarame, Dijual Rumah uk. 7 x 12, Lt. + 330, SHM, Lok. Gg. Bhakti Kedaton, Dijual Rumah uk. 7 x 11, Lt. + 4.000 (10 Rante), SHM, Lok. Dam C Wiyono – Pesawaran, Hub. 0852-79239509 / 082112912868 / 0813-80675616 Di jual rmh baru 2kmt,2wc,LT 93m2, SHM susunan bar u harga nego T.Karang Barat 0813.1688.3134

Dijual tanah & ruko di Jl. Lintas Metro Kibang dkt pom bensin, luas tanah 8880 m2, LB 7 x 16, SHM. Hub. 0812.7963.6499.

Dijual rumah cepat bagus Perum Kota Sepang Indah Blok L No. 16 (sudah renovasi), 2KT, 1KT. Hub. 0812.7934.5331

R U M A H 1 5 X 1 5 J L . R AT U DIBALAU TJ SENANG. NEGO. 081369713430/ 081379841096 Dijual rumah cepat bagus Perum Kota Sepang Indah Blok L No. 16 (sudah renovasi), 2KT, 1KT, Hrg 200 Jt nego. Hub. 0812.7934.5331.

TANAH KAVLING Dijual ! Tanah kavlingan & ruko di kawasan Kampus ITERA & Kota Baru Lampung, lok. strtgs, hanya 10 m dr jln utama Kampus Itera, bersertifikat. Bisa Cash & Kredit ! Buruan stok terbatas ! Hub. 0822.8269.7444 / 0833.6662.9021.

TANAH DIJUAL

Over Kredit 250 jt rumah Baru villa bukit tirtayasa blok G6 no 18 berikut prabot lengkap lux ukur 6x14 2kt 2kmd lis 1300 air pam ket hub 082371097777

Dijual rumah di Jl. Ratu Dibalau Gg. M. Yunus 3 Tanjung Senang. Lt. 221, Lb.182, 3 km. Hub. Wawan 085380226725, 08975147900

Dijual cepat tanah siap bangun seluas 768 m2 di Gang PU dekat Perumahan PU Jl. Masjid. Hub. 0813.6961.9555.

DEPOT AIR MINUM

Dijual Rumah 2 unit Perum Dayana Cluster, Type 55 Lt. 101, Type 95 Lt. 115, Hrg 500 Jt Jt, Jl. Raja Ratu – Untung Suropati, Wisma Bdl, 0822-82518656 /0823-06589086

“BERKAT FILTER” spesialis pembuatan depot air mnum isi ulang/ ro. grosir & eceran, alat depot air mnum/ro,anda ingin membuat dpot air minum,”disini lah spesialisnya”. DANA ANDA MINIM tp ingin untung bsar, disni tmptnya hrg mulai dri 9jutaan. (mengatsi air: coklat, kuning, bau dll). Hub. 0821.8537.9610/ 0822.1111.3852

Dijual Rumah di Perum Bumi Puspa Kencana, Jl. Pramuka Blok. P No. 23, Lt/Lb. 104/70, Fas. 2 KT, 2 KM, AC, Parabola, Sumur Bor, Hub. 0813-7308-6358 (Tanpa Perantara)

Dijual Rumah + 214 m2, Lb. 100 m2, 4 KT, Garasi luas, Gudang, tmpt solat, lstrk 1.300 watt, di Perum Bukit Bilabong Jaya Blok. C2 No.14, Hub. 0857-69446523 / 0812-87175830

Dijual rumah di GRIYA SUKARAME Blok F4 No.21, 3KT, 2KM, lantai keramik semua, PLN 1300 W, sumur bor 40 m, ada tower, gerasi, aman ada satpam. Hub.0812.722.5565

DIJUAL

3 bidang tanah (lokasi berdekatan), masing2 Lt. 20.000 m2, 9.000 m2 & 18.000 m2, di daerah berkembang, Natar, Lampung Selatan, SHM, cck utk dibuat Perumahan/Town House. Hub. Pemilik Langsung 081283945583 (Tanpa Perantara)

DIJUAL

Dicari mitra konsinyasi parfum ori TANPA MODAL di bandarlampung.ada bonus jg cashback.hub dbestpar fum wa/ sms 0815 41 35 00 53,0896 3201 8485,pin bbm D07808BD/ D509CA5A.

Dijual tanah Lt. 3.000 m2 di daerah Elite Jl. Cendana Bdl, cocok untuk Apartement/Perumahan Dijual tanah Lt. + 634 m2 di daerah Pramuka depan jalan, bisa buat 5 ruko Hub. 0813-7919-6600 / 0811-791-484

LOWONGAN URGENTLY Sopir mx 38Th Sim

PROPERTY

HARGA NEGO

STNK BE 4728 OW, Nk. MH1KC4111FK378544 Ns. KC41E-1374904 an. MeiIdho Asep Indrawan

KURSUS

450 Jt nego

RAMA DENTAL psng gigi palsu, psng kawat gigi Jl. Antasari dpn bioskop sinar & Jl. Urip Sumoharjo no.104 bdl Hub. 0812.7945122

STNK BE 4192 DX, Nk. MH1JF021XBK169355, Ns. 1F02E-1170217, an. Hariyanah

IKLAN

Over Kredit

AHLI GIGI

STNK BE 3983 NT, Nk. MJH31UB003CJ016909, Ns. IUB-016919, an. Sri Ngatini

BANCAR 0812.7960.7819. PIN 2B1414BE WENI 0812.8568.2530 AYU 0895.3325.72732, 0813.7930.5507

HARGA NEGO

INDOCOOL, AC bar u. Pasang Service, Sparepart, Tirtayasa 0721- 8013130.085101581133/ Antasari 085266133838.

STNK BE 3864 PS, Nk. MH33C1205FK239706, Ns. 3C11239385, an. Mulyono

0721-783.593, 783.679 Ext.1065

395 jt Nego

RENTAL AC & MUSTY CO OL JUAL BELI AC BARU/ SEKEN, SERVICE, CUCI AC, MSN CUCI, KULKAS, DISPENSER. WINDA AC, 0812- 7921648 / W A 0852.79542465 & 089644983367, PIN BB 7AE8B01B. MINGGU BUKA

STNK BE 3138 NH, Nk. MH1JF9117BK520826, Ns. JF91E-1517248, an. Asriyatun

I 21

Harga Nego

PARIWARA AC

SELASA, 7 FEBRUARI 2017

Harga Nego

LAMPUNG POST

OTOMOTIF MOBIL DIJUAL HONDA HONDA FREED PSD Th 2010, Hitam, Plat B, Tgn per tama, Bagus, Rawatan Honda, Hub. 0812-722-1250 SUZUKI Dijual Pick Up FUTURA 1..5 Th’2007, ban semi, velg standar, hrg nego. Hub. 0812.7934.5331, 0896.25095189

VARIASI MOBIL BANDUNG MODERN VARIASI. Distributor MBTECH + MURANO + ACCURA + KULIT. Dapatkan Discoun setiap pemasangan jok mobil, 2 baris Rp 1.900.000,,3 Baris Rp 2.800.000,- Jl. AR Hakim Ruko Autopart Blok A10. Hub.0812.7206.1144

CAT MOBIL & MOTOR

Dijl RUSH Si’2013 Hitam, Kodya, pjk pjg, hrg ng. HP.0813.7900.7166, 0853.6611.4222.

MENERIMA PENGECATAN mobil / motor, Oplos cat mobil / motor, menjual cat PU, epoxy, cat duco, dempul, cat syntetic dll. Hub. 0853.7738.3777, 0852.6823.2220. Almt di Natar

CV TANRUA GILIRAYA

ANGSURAN TERJANGKAU

TOYOTA

Pengadaan/Pengisian PEMADAM KEBAKARAN Jl. Imam Bonjol 423 B Langkapura

Hub : 0721

- 260320 0853.7877.1111 0816.411.233

Bukan Gatot Brajamusti

yang segala bisa katanya, tapi spesialis terapi Mr. P dari ahlinya

Bpk. H. ROSADI dari Banten

KLINIK H. ROSADI hadir kembali di Kota anda memberikan Pelayanan yang paling alami tanpa suntik silikon dan bahan kimia sehingga tidak ada efek samping. Bpk. H. ROSADI meracik ramuan dibuat dari bahan nabati dan hewan, juga diiringi hasil tirokat dan doa untuk mengatasi berbagai macam yang berurusan dengan kejantanan diantaranya: Lemah Syahwat, Ejakulasi Dini, Impotensi dll. Metode yang digunakan mula-mula menditeksi dan membetulkan urat-urat yang tersumbat untuk mencapai kuat dan tahan lama. Karena Kuat dan tahan lama adalah tuntutan baik isteri maupun suami. Selanjutnya dikembangkan untuk besar dan untuk mencapai sensitif yang paling dalam. Dalam kurun waktu kurang lebih 30 menit hasilnya menakjubkan, Anda percaya atau tidak? tapi fakta yang berbicara. Beliau sudah berpengalaman dibidangnya dan sudah banyak pasien yang ditangani baik luar maupun dalam negeri, hasilnya sangat memuaskan, Permanen seumur Hidup. Pakar yang ini tidak menerima pasien wanita.. Masuk logika kaan..?

DP RNGAN

CARRY Pick Up

KARIMUN WAGON R NEW ERTIGA SX4 S-CROSS PRIORITAS LUAR KOTA & DALAM KOTA, BERKAS DIJEMPUT

ILHAMSYAH

0853-7751-1000 PROMO AWAL TAHUN

SIGRA

AYLA

XENIA

XENIA

DP 12Jt-an

DP 20Jt-an

GRANMAX DP 10Jt-an

TERIOS DP 20Jt-an

PROSES CEPAT..! MBA SHINTA 0821-8132-3111 MAS HENDRIYANTO 0853-6651-3377

DP 14 JT-AN DP 24 JT-AN

SIGRA DP 20 JT-AN

GRANMAX PU

DP 14 JT-AN

BIG PROMO AWAL TAHUN DONI

0821-8598-2211 XENIA

7jt-an dp 15jt-an dp

GEBYAR PROMO 2017 PAKET MURAH KHUSUS PNS & SWASTA

AGYA

DP10 JT-an

CALYA

DP17 JT-an

SIGRA

AVANZA

AYLA

INNOVA

dp

GM PU

5jt-an

90

rb/hari angs PROSES CEPAT GAK PAKE RIBET BERKAS DIJEMPUT * Syarat ketentuan berlaku

ARA

0823-7458-8019

DP23 JT-an

DP40 JT-an

SIENTA

DP25 JT-an

MAS DANI

0822.8217.5404 BB. 5F074E83

PAKET PALING MURAH DAIHATSU AWAL TAHUN GRANMAX PU 11 JT

Angs 2,7 JT

DP

16 JT

Angs 3,6 JT

DP

20 JT

Angs 2,4 JT

DP

XENIA SIGRA AYLA DP

14 JT

Angs 2,3 JT

PAKET DIATAS DIJAMIN BENERAN

PROSES CEPAT

GAK PAKE BOHONG PROSES CEPAT !!!

0823.0655.5010

0813-1414-0819

ARI JOWO MAS ZALI

ASTRA INTERNATIONAL

DAIHATSU TERRRRMURAH GRANMAX PU DP 12Jt-an SIGRA DP 12Jt-an HI-MAX DP 7Jt-an XENIA DP 7Jt-an

SYARAT & KETENTUAN BERLAKU

HOTEL PARAHIYANGAN Jl. Teuku Umar No. 14 Kamar 14, Tanjung Karang, Bandar Lampung Hp. 0813.7979.8034, 0822.8211.2223

FEBRUARI CERIA

SIAP JEMPUT BERKAS & PROSES MUDAH

NENG MONIC 0812-7950-0102 0822-8297-9676

PROMO HOT 2017

AGYA

DP 7 JT

AVANZA DP 20 JT

CAYLA

DP 14 JT

INNOVA DP 40 JT

PROSES CEPAT GAK RIBET DATA SIAP DIBANTU

DIDIT

TLP/WA 0822-1331-6110 PIN BB 5D181178

XENIA DP 7Jt-an AYLA DP 5Jt-an SIGRA DP 16Jt-an TERIOS DP 13Jt-an PROSES MUDAH GAK PAKE RIBET, DATA DIBANTU

ROHMAN 0812-7894-6666 Pin BB 538CAF94


POPULER

22 I selasa, 7 FEBRUARI 2017

LAMPUNG POST

Alfito Deannova

Katy Perry Geluti Bisnis Sepatu

Kacamata, Tentara, dan Pewarta

BINTANG pop Katy Perry memulai bisnis baru di luar musik, yaitu bisnis sepatu. Tidak perlu waktu lama bagi Perry untuk membuat bisnisnya itu diketahui publik. Majalah Footwear News langsung menjadikan Perry sebagai sampul depan, dengan pose memegang sepatu produknya sendiri. “(Sepatu) menjadi bagian dari diri saya yang butuh pengembangan dan pembuatan dengan penuh perhitungan dan saya memiliki banyak pilihan,” kata Perry dalam pertemuannya dengan Tommy Hilfiger dan Vince Camuto, se­ perti dilansir dari Bill­ board. “Saya ingin belajar banyak hal, menguasai (bidang) ini dan menjadi kontributor yang serius dalam dunia fas­ hion.” Dalam menjalankan bisnis ini, Perry bekerja sama dengan manajemen Global Brands Group dan seorang stylist Johnny Wujek untuk meng­ urus divisi kreatif. Sepatu besutan Perry dijual dalam rentang harga 49 dolar hingga 299 dolar AS. “Setiap orang punya ba­nyak hal penting yang butuh alokasi dana, entah untuk anak, keluarga, atau kesehatan. Pada akhirnya, Anda tidak butuh banyak uang untuk menunjukkan kepribadian Anda,” ujar Perry. (MTVN/O2)

Alfito tengah menanti tugas sebagai moderator debat ketiga calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta yang berlangsung Jumat (10/2), di Hotel Bidakara, Jakarta. RICKY MARLY

S

EJAK awal, Alfito Deannova Gintings mengaku sudah tertarik pada dunia militer, terutama soal disiplin dan ketegasan, yang menjadi modal dasar menjadi seorang tentara. Sayang, karena mengalami masalah di bagian matanya, Alfito harus mengenakan kacamata sejak masa SMP. Cita-cita menjadi tentara pun pupus sudah. “Saya waktu itu penginnya jadi tentara. Suka saja, disiplin, tegas, tetapi saya pakai kacamata. Sebenarnya berawal dari kacamata. Ketika SMP saya tahu harus menggunakan kacamata, lalu mencari alternatif lain cita-cita,” kata dia di Jakarta, Jumat (3/2). Di bangku SMA, dia pernah mengemban tugas sebagai ketua pasukan pengibar bendera untuk sekolahnya. Saat memasuki jenjang perguruan tinggi, dia memutuskan memilih jurusan akuntansi agar nantinya bisa menjadi seorang praktisi bisnis. Namun, saat lulus, Alfito justru menempuh bidang lain, jurnalistik. “Akhirnya, saya masuk jurusan akuntansi dengan harapan saya bisa menjadi praktisi di bidang bisnis. Lalu, waktu saya lulus, saya diterima di media, karena sebelumnya saya juga bekerja sebagai penyiar radio,” kata ayah tiga putri itu.

n AFP/FRAZER HARRISON

Berbekal pengalaman pernah menjadi penyiar radio, Alfito mencoba peruntungan di dunia broadcast dan ternyata di situlah hatinya berlabuh. Alfito tercatat pernah bergabung dengan bebe­ rapa stasiun televisi swasta yakni SCTV (Liputan 6) dan TvOne. Kini ia bernaung di CNN Indonesia. “Dengan pengalaman itu, saya coba untuk masuk ke stasiun televisi juga, ternyata diterima juga. Mulai dari situ saya belajar jadi jurnalis,” ujar Alfito. Sekalipun mengaku bukan tipe orang yang supel dan cenderung introvert, Alfito mengatakan berusaha seprofesional mungkin menjalani profesi pewarta (jurnalis). Kini dia tengah menanti tugas sebagai moderator debat ketiga calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta yang ber-

langsung Jumat (10/2), di Hotel Bidakara, Jakarta.

Jadi Dosen Selain menjadi pewarta, Alfito juga menjalani profesi sebagai dosen di salah satu perguruan tinggi swasta di Jakarta. “Saya berpikir, ilmu yang saya dapat dari pekerjaan saya ingin saya share. Bagaimana ini supaya ada manfaatnya bagi orang lain. Ke depan, multimedia akan semakin berkembang dan salah satunya bidang broadcast. Enggak ada salahnya saya punya sedikit pengetahuan, saya bagikan,” kata dia. Selain berbagi pengetahuan, keinginan terus belajar menjadi motivasinya mengajar. “Sebenarnya, saya mengajar agar bisa belajar. Karena dengan mengajar, saya harus membaca buku untuk memperbaharui pengetahuan saya,” ujar dia. “Saya khawatir kalau misalnya saya hanya bekerja. Takutnya rutin saja yang saya jalani. Tidak menambah ilmu buat saya sen­ diri. Jadi, dengan mengajar, saya juga bisa belajar,” kata Alfito. Ketika ditanya apakah ke depannya masih akan tetap berkecimpung di dunia jurnalistik, dengan tegas dia mengiyakan. “Sekarang sudah jalan 17 tahun menjadi jurnalis. Bidang jurnalistik ini penuh tantangan dan menantang saya untuk tetap berada di sini untuk terus belajar,” ujarnya. (ANT/O1) rickymarly@lampungpost.co.id

INFO film

Lukman Sardi Hindari Fanatisme

n MI/PERMANA

AKTOR sekaligus Ketua Panitia Pelaksana Festival Film Indonesia (FFI) 2016, Lukman Sardi (45), mengharapkan kampanye pemilihan calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta berlangsung damai. Dia juga ingin kampanye di daerah berlangsung demikian. M e n u r u t ny a , k a m panye yang baik ialah yang masing-masing lebih mengutamakan visi-misi, bukan saling menjatuhkan, sehingga menjadi lebih fokus pada hal yang mau dicapai. “Boleh menyebutkan targettarget apa yang ingin dibuat, lebih kepada menjual ide dan visimisi, bukan menjual kejelekan orang lain. Bukan juga berpikir bagaimana menjatuhkan lawan dengan cara menjual kejelekan orang lain,” kata dia saat hadir di Media Indonesia dalam rangka promosi film Moammar Emka’s Jakarta Undercover, Selasa (6/2).

Dia juga berpendapat dalam kehidupan bermasyarakat, wajar terdapat pilihan yang berbeda. Meski demikian, ayah tiga anak itu menegaskan dia menghindari fanatisme pada salah satu pasangan calon. Dia beralasan fanatisme akan membuat kita menutup diri pada hal-hal yang harusnya kita lihat sebagai kekurangan. “Jika kita tidak fanatik, kita bisa melihat kekurang­ an yang kemudian bisa kita sampaikan kepada pasangan calon kita. Dengan itu, dapat informasi lebih banyak. Kalau fanatik, kita sudah tidak bisa lihat lagi kekurangan,” ujar Lukman. Siapa pun yang didukung, menurutnya, pasti mempunyai kekurangan dan kelebihan. Tugas pendukung, baginya, tidak hanya memberikan dorongan, tetapi juga berfungsi sebagai pengontrol. Jika ada kekurangan, jangan ditutupi, tetapi disampaikan agar bisa diperbaiki hingga menjadi lebih baik. (ANT/O2)

Park Bo-gum Sapa 5.000 Penggemar di Jepang PARK Bo-gum, bintang serial televisi Love in the Moonlight, menyapa sekitar 5.000 fan di Tokyo sebagai bagian dari tur negara-negara Asia untuk bertemu fan internasionalnya. Menurut agensinya, Blossom Entertainment, Park yang meme­ rankan Putra Mahkota Lee Yeong dalam drama tersebut menyanyikan sebuah lagu dan membuat simbol hati untuk mengungkapkan apa yang dia rasakan dalam acara temu penggemar tersebut. Dia membuat fan heboh de­ngan berkomunikasi dalam bahasa

Jepang. “Kami terhubung satu sama lain dalam acara ini yang lebih dramatis dibanding film,” kata Park menggambarkan hubungan dengan fannya dalam acara tersebut, seperti dilansir dari kantor berita Yonhap. “Saya akan berusaha untuk menjadi seorang aktor yang ingin Anda lihat untuk waktu yang lama.” Aktor berusia 23 tahun yang naik daun dalam perannya di serial Reply 1988 itu memulai tur internasionalnya di Malaysia pada 10 Desember. Tur tersebut berlanjut ke Hong Kong, Indonesia, dan Taiwan. (ANT/O2)

n AFP/JUNG YEON-JE

London Love Story 2 Siap Buai Perasaan Penonton

AWAL Februari lalu, poster dan trailer film London Love Story 2 dirilis. Dari situ penonton dapat melihat kembali keterlibatan Rizky Nazar. Screenplay Films selaku rumah produksi menegaskan film drama romantis arahan sutradara Asep Kusdinar ini akan menghanyutkan perasaan para penonton. Dalam sekuel pertama, Caramel (Michelle Ziudith) telah menemukan cintanya. Dave (Dimas Anggara) bahkan mengucapkan kalimat manis, “Kamu adalah karya Tuhan terindah yang akan selalu aku perjuangkan.” Akhir London Love Story seakan menjamin kebahagian mereka berdua. Namun, apa jadinya bila ada karakter kuat lain yang masuk dalam kehidupan mereka? “Tapi, cinta tanpa diuji, ia akan rapuh pada akhir­ nya. Begitulah premis yang ingin ditawarkan London Love Story 2. Gilang layak dihadirkan kembali,” seperti tertulis dalam keterangan pers dari Screenplay Films.

Bocoran premis di atas seolah menjadi jaminan bagi calon penonton London Love Story 2 untuk menyaksikan lika-liku cinta karakter di atas. Terlebih, karakter-karakter itu sudah melekat sejak film perdana Magic Hour (2015) dan London Love Story (2016). Magic Hour tercatat berhasil menjual tiket sebanyak 860 ribu, sementara London Love Story sebesar 1,25 juta. Angka-angka itu pula yang meyakinkan Screenplay Films melanjutkan drama cinta Caramel dan Dave. “Totalitas juga dilakukan Screenplay Films dalam menghasilkan film drama remaja berkualitas. Proses produksi yang lebih dari dua minggu di Inggris dan Swiss menjadi bukti keseriusan mereka. Selain tuntutan cerita, pilihan lokasi pengambilan gambar di Inggris dan Swiss juga lebih pada pertimbangan membangun atmosfer romantisme cinta Caramel dan Dave,” kata Screenplay Films. (MTVN/O2)


OLAHRAGA

LAMPUNG POST

selasa, 7 FEBRUARI 2017

I 23

Inggris Lolos karena Diskualifikasi

n AFP/MADDIE MEYER

BAWA BOLA. Pemain Toronto Raptors, Cory Joseph (kanan), mencoba membawa bola dan berusaha melewati pemain Boston Celtics, Terry Rozier, dalam lanjutan pertandingan NBA di TD Garden, Boston, kemarin. Pada laga ini, Celtics mengalahkan Clippers dengan skor 107-102.

Sirkuit Baru akan Dibangun di Sukabumi HARAPAN Indonesia memiliki sirkuit bertaraf internasional tampaknya bakal terwujud. Setelah pembangun­an sirkuit di Palembang, Sumatera Selatan, dan rencana di Lombok, Nusa Tenggara Timur, ada satu lagi yang akan dibangun di Sukabumi, Jawa Barat, dan bisa untuk ajang F1 serta Moto GP. “Tepatnya di Lido. Jadi, dari Grup MNC sudah bersurat ke kami soal rencana pembangunan itu. Tapi, isi suratnya hanya soal permohonan izin terkait aspek penyelenggaraan kegiatan olahraga,” ujar Deputi IV Bidang Pembinaan dan Prestasi Kementerian Pemuda dan Olahraga Gatot S Dewabroto di Jakarta, Senin (6/2). Menurut Gatot, pihaknya tidak ada masalah dengan rencana itu. Hanya saja, Kemenpora akan memberikan catatan bahwa pengembang nantinya harus memenuhi persyaratan, misal tanah yang jadi lokasi pemba­ ngunan bukan sengketa, lalu memenuhi ketentuan soal amdal dan tata ruang serta terorganisasi dengan Fe­ derasi Balap Motor Dunia. “Kami tidak mengetahui soal berapa biaya dan siapa pengembangnya. Belum tahu juga kapan rencana itu direalisasikan. Saya pikir mereka (Grup MNC) sudah tahu konsekuensi bahwa seluruh biaya ditanggung sendiri,” ujar Gatot. Untuk yang di Palembang, Gatot menyatakan belum ada sama sekali komunikasi resmi dari Pemprov Sumsel. Namun, dari bincangbincang informal dengan Gubernur Sumsel Alex Noerdin, diketahui pemba­ ngunan masih berlangsung. Pada saatnya nanti akan diinformasikan ke Menpora. Begitu juga untuk yang di Lombok. (MI/O2)

Celtic Menang,

Kado Perpisahan Pierce Al Horford turut berkontribusi dengan mencatat doubledouble 13 poin dan 15 rebound. RICKY MARLY

B

OSTON Celtics mengalahkan Los Angeles Clippers dengan skor 107-102 pada laga ter­ akhir mantan kapten Paul Pierce dalam laga lanjutan NBA di TD Garden, Boston, kemarin. Meski itu merupakan salah satu laga terpenting bagi Pierce, justru Isaiah Thomas yang paling berhasil mencuri perhatian dengan membukukan 28 poin. Pierce sudah mengumumkan dirinya bakal pensiun dari NBA pada akhir musim ini. Pemain forward berusia 39 tahun itu sebelumnya tak pernah bermain sejak 31 Desember tahun lalu. Namun, khusus kali ini, pelatih Celtics, Doc Rivers, memberi­ nya kesempatan untuk bermain sebagai starter. Laga itu dibuat spesial agar Pierce bisa memberikan salam perpisahannya. Pierce tampil pada lima menit

pertama laga sebelum ditarik keluar lapangan tanpa mencetak poin. Meski demikian, pemain yang sudah membawa Celtics menjadi juara NBA 2008 itu tetap disambut hangat penggemar di Boston. Pierce benar-benar terharu dengan sambutan publik Boston. Celtics unggul 29-14 pada pengujung kuarter pertama dan memimpin 56-47 saat halftime. Pada akhir kuarter ketiga, Celtics masih unggul 14 poin, tetapi Clippers mampu memperkecil

DeAndre Jordan juga mencatatkan 16 rebound. jurang ketertinggalan menjadi hanya empat poin pada menit terakhir laga dalam kedudukan 103-99. Saat posisi poin sudah cukup jauh itulah, Rivers memutuskan kembali memainkan Pierce. Dia sukses men­ cetak tiga poin dalam satu tembakan pada 19 detik menjelang waktu laga habis. Usai cetak poin, Pierce lalu

serta kelak mewakili Pengprov Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (Forki) Lampung. “Kita akan fokus dan harus membina basis di masyarakat. Kami melihat di mana pun terdapat karate, akan didatangi. Mau di sekolah ataupun pesantren, juga kami harus datangi untuk membina karate,” ujarnya kepada Lampung Post, Senin (6/2) usai dilantik sebagai Ketum Pengprov Inkado Lampung masa bakti 2016—2021, di Ballroom Hotel Emersia, Bandar Lampung. Timbul menambahkan diharapkan Inkado bisa menyelaraskan antarkualitas dan kuantitas, sehingga

ley, yang menyaksikan pe­ ristiwa itu langsung menyatakan diskualifikasi. Pihak ITF sudah memberi ke­ terangan bahwa Shapovalov sudah menemui Gabbas dan memohon maaf. “Saya merasa sangat malu dan sangat menyesal karena mengecewakan tim, mengecewakan negara, berperilaku dalam cara yang tidak akan pernah saya inginkan. Saya berjanji itu yang terakhir. Saya akan belajar dari ini dan melupakannya,” kata Shapovalov. Dengan diskualifikasi­ nya Shapovalov, Inggris menang 3-2 atas Kanada. “Cara yang aneh untuk menyelesaikan pertan­dingan. Saya belum pernah menjadi bagian dari cara ini,” kata Edmund. Sementara itu, usaha Argentina untuk mempertahankan gelar Davis Cup masih berlanjut setelah Carlos Berloq menundukkan petenis Italia, Paolo Lorenzi, sehingga menyamakan kedudukan menjadi 2-2. (MI/O2)

bersujud untuk mencium logo Celtics di tengah lapangan. Dalam laga itu, Thomas menjadi yang tertinggi dengan sumbangan 28 poin dan 8 assist untuk membawa Celtics meraih kemenangan ketujuh secara beruntun. Al Horford turut berkontribusi dengan mencatat double-double 13 poin dan 15 rebound.

23 Poin Dari kubu Clippers, Blake Griffin dan Jamal Crawford sama-sama menyumbangkan poin tertinggi, yakni 23 poin. DeAndre Jordan juga mencatatkan 16 rebound. Kekalahan kali ini membuat Clippers kalah untuk yang keenam kali secara beruntun dalam delapan laga. Sementara itu, Oklahoma City Thunder menang dengan skor 105-99 saat menjamu Portland Trail Blazers. Point guard Russell Westbrook yang menjadi andalan tim itu mencetak 42 poin, 4 rebound, dan 8 assist. Westbrook menjadi sorotan setelah menyumbangkan 19 poin di kuarter keempat. (MI/O1) rickymarly@lampungpost.co.id

Inkado Lampung Fokus Pembinaan Dojo PENGPROV Indonesia Karate-Do (Inkado) Provinsi Lampung berupaya melaksanakan pembinaan dojo berbasis masyarakat. Pembinaan ini dilakukan dalam rangka meningkatkan kuantitas dan kualitas karateka yang berlatih di bawah naungan perguruan tersebut. Ketum Pengprov Inkado Lampung Timbul Batu Bara mengatakan pihaknya akan fokus membina dojo dari basis terbawah yakni masyarakat, guna me­rekrut potensi-potensi karateka yang mumpuni. Tidak hanya banyak dari segi jumlah, tetapi karatekanya memiliki kualitas yang baik dan bisa dibina

INGGRIS sukses menapak perempat final dengan menang 3-2 atas Kanada dalam Grup Dunia Piala Davis 2017 di TD Place Arena, Ottawa, kemarin. Mereka lolos lewat cara tidak biasa, yakni karena salah satu pemain Kanada terkena diskualifikasi. Denis Shapovalov terkena diskualifikasi akibat memukul bola sangat kencang lantaran merasa kecewa. Bola itu tanpa sengaja menghantam mata kiri wasit Arnaud Gabas. Akibatnya, sang wasit mengalami luka memar cukup parah hingga harus mendapatkan perawatan medis. Peristiwa itu terjadi saat Shapovalov ada dalam posisi tertinggal setelah kalah di dua set pertama dengan skor 3-6 dan 4-6. Di set ketiga game ketiga, servis Shapovalov patah sehingga dia tertinggal 1-2 dari Edmund. Shapovalov yang emosi lantas memukul bola yang tengah ia pegang ke arah penonton. Wasit lainnya, Brian Ear-

walaupun tidak banyak karateka Pengprov Inkado yang mewakili Pelatihan Provinsi (Pelatprov) jangka panjang Forki Lampung, tetapi bisa memberikan prestasi yang maksimal. “Kami harap karateka bisa meraih medali mewakili Forki Lampung,” ujar Kepala Balai Besar Taman Nasional Bukit Barisan Selatan (TNBBS) itu. Sementara itu, Ketua Harian Pengurus Besar (PB) Inkado Rasio Ridho Sani yang datang melantik menuturkan karate ini perkembangannya mendatar. Untuk itu, diharapkan para pengurus yang dilantik bisa memberikan kemajuan dari Inkado

Lampung, khususnya Forki Lampung, apalagi Bumi Ruwa Jurai menjadi tuan rumah kejuaraan nasional karate Piala Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Maret mendatang. “Jadi, kita harus bersamasama untuk mengembangkannya. Inkado Provinsi Lampung bertugas untuk memajukan karate Lampung,” kata dia dalam sambutannya. Ketua Umum Forki Lampung Hannibal berharap Inkado Lampung banyak menelurkan karateka berprestasi yang dapat mewakili Lampung dikejuaraan tingkat nasional dan dunia, apalagi Lampung tuan rumah Piala Mendagri. (RUL/O2)

n AFP/LARS HAGBERG

KOMPRES KEPALA. Wasit Arnaud Gabas mengompres kepalanya usai terkena bola tenis akibat pukulan tidak sengaja dari petenis asal Kanada, Denis Shapovalov, dalam turnamen Piala Davis 2017 di TD Place Arena, Ottawa, Kanada, kemarin.

Abu Marji Pimpin Klub Menembak GHSC ABU Marji terpilih secara aklamasi menjadi ketua klub menembak Green Hunter Shooting Club (GHSC) periode 2017—2019 pada Mubes II di bawah naungan Kodim 0411/Lampung Tengah di Makodim setempat, Minggu (5/2). Pada Mubes II tersebut, juga terpilih Panca sebagai sekretaris. Pemilihan secara aklamasi tersebut berjalan mulus dan disaksikan Wakil Komandan Kodim Mayor Inf Ucok Namara serta para Perwira Kodim 0411 setempat. Selain para perwira, Mubes II itu juga dihadiri hampir seluruh anggota GHSC. Seusai pemilihan, juga dilakukan pemberian cendra mata oleh jajaran GHSC kepada seluruh perwira Kodim 0411/Lampung Tengah dilanjutkan foto bersama. Ketua terpilih, Abu Marji, mengatakan anggota GHSC harus selalu semangat dan menciptakan kebersamaan serta kekompakan untuk memajukan organisasi. Apalagi, organisasi yang

digeluti tidak memberikan keuntungan secara materi. Tidaklah muluk-muluk untuk memajukan GHSC ke depan, haruslah sa­ ling menjaga kekompakan dan saling tenggang rasa antaranggota. Kalau dihitung dari sisi usia, kita ini untuk berprestasi tidaklah mudah, tetapi hal itu akan tetap dilakukan. Walau tidak muda, tetap memiliki semangat untuk berprestasi,” kata Abu Marji. Dia mengakui sebuah organisasi tidak akan bisa berjalan dengan baik jika tidak memiliki anggaran. Sebab itu, anggaran akan digali dari para anggota melalui iuran tetap. Guna menunjang kegiat­ an GHSC, pihaknya juga telah merencanakan kegiatan secara matang. Seperti bakti sosial berupa menyantuni anak yatim dan mengadakan sunatan masal. “Yang kesemuanya itu akan meminta petunjuk dulu kepada Dandim 0411/Lampung Tengah sebagai pembina,” katanya. (OGI/O2)

AMTC 2017, Juara Grup Jadi Bidikan Awal

n LAMPUNG POST/ASRUL SEPTIAN MALIK

FOTO BERSAMA. Ketum Pengprov Inkado Lampung Timbul Batu Bara (empat kanan) bersama Ketua Harian PB Inkado Rasio Ridho Sani (tengah jas hitam), Kadispora Lampung Hannibal (tiga kanan), dan Staf Ahli Pemprov Bidang Kemasyarakatan dan SDM Theresia Sormin, berfoto bersama usai pelantikan Pengprov Inkado Lampung masa bakti 2016—2021 di Ballroom Hotel Emersia, Bandar Lampung, Senin (6/2).

UNDIAN pembagian grup pada turnamen Asia Mixed Team Championships (AMTC) 2017 telah dilakukan. Tim Indonesia yang tergabung di Grup B bersama Malaysia dan Sri Lanka percaya diri bakal menjadi juara grup. Optimisme itu disampaikan manajer tim Indonesia, Lius Pongoh. Meski tidak diisi pemain-pemain utama, Lius yakin tim bisa melewati lawannya satu per satu. Terlebih, secara peringkat, Indonesia memang masih lebih tinggi ketimbang Malaysia dan Sri Lanka. Indonesia tak menurunkan kekuat­ an penuh di AMTC 2017. Meski

demikian, dari 16 pemain, hanya Gregoria Mariska yang berstatus pemain junior. Dalam tim yang rata-rata terdiri dari para pelapis ini, Tontowi Ahmad bakal dijadikan kapten karena pengalaman dan usianya yang sudah di atas pemain lain. Tontowi bermain di sektor ganda berpasangan dengan juniornya, Gloria Emanulle Wijaya. Lius menuturkan menjadi juara grup merupakan bidikan pertama untuk bisa sampai di semifinal. “Targetnya saat ini bisa lolos sebagai juara grup dulu. Satu-satu dilewati. Namun, untuk komposisi pemain

baru akan ditentukan nanti di sana,” ujar Lius. “Kami lebih ingin kesempatan kepada pemain-pemain pelapis sebagai pembuktian mereka juga patut diperhitungkan. Untuk target, karena kita seed kelima, ya minimal harus semifinal, meskipun sebetulnya kami tetap inginnya juara,” ujarnya. AMTC 2017 akan menjadi pertan­ dingan beregu pertama di tahun ini. Kejuaraan ini bakal digelar Ho Chi Minh, Vietnam, pada 14—19 Februari mendatang. Sebanyak 13 negara dipastikan turun di turnamen ini. (MI/O2)


SEPAK BOLA

24 I selasa, 7 februari 2017

Rekor Fantastis Ibracadabra PENYERANG Manchester United, Zlatan Ibrahimovic, selalu tampil on fire meskipun usianya sudah relatif senior, yakni 35 tahun. Naluri mencetak golnya yang cukup tajam membawa Ibracadabra mencetak sejarah baru di Liga Primer Inggris. Sejak bergabung bersama Manchester United pada musim panas lalu, pemain asal Swedia ini kini tercatat sebagai pemain tertua dalam sejarah Liga Primer yang berhasil mencetak 15 gol dalam satu musim. Mantan penyerang PSG

tersebut berhasil mencatat rekor usai mencetak gol saat Setan Merah menang telak 3-0 atas Leicester City pada laga ke-24 Liga Primer Inggris di King Power Stadium, Minggu (5/2) malam. Pada laga itu, Ibracadabra menyumbangkan gol kedua bagi Setan Merah pada menit ke-44. Gol pertama MU dilesakkan Henrikh Mkhitaryan pada menit 42 dan gol penutup disumbangkan Juan Mata pada awal babak kedua. Dengan gol yang menjanjikan kemenangan bagi Setan Merah

tersebut, Ibracadabra turut menjadi pemain Manchester United pertama yang menorehkan 20 gol di semua turnamen sejak Robin van Persie berhasil membukukan 30 gol di musim 2013/2014. Meski telah mencetak rekor fantastis untuk pemain di usianya saat ini, prestasi tersebut masih belum memuaskan dahaga gol Ibracadabra. “Saya masih memiliki target dalam pikiran saya, tetapi saya tidak akan mengatakannya. Kami masih belum di sana,” ujar Ibra. “Ini adalah sesuatu yang saya

lakukan setiap tahunnya dan bukanlah hal yang baru bagi saya. Saya tetap memproduksi gol. Saya telah memiliki 20 gol dan 7 assists sejauh ini berdasarkan statistik. Saya akan tetap melakukan yang terbaik untuk menolong rekan setim saya,” kata dia. Tambahan tiga poin yang diraih di markas Leicester membuat MU kini mengoleksi 45 poin dan menempel ketat Liverpool di posisi kelima dengan 46 poin dan Arsenal di posisi empat dengan 47 poin. (MTVN/O1)

Diego Costa

n AFP/Ian KINGTON

Kamerun Raja Afrika 2017 Trofi Piala Afrika 2017 merupakan yang kelima diraih Kamerun setelah sebelumnya didapat pada 1984, 1988, 2000, dan 2002.

pahlawan dengan mencetak gol brilian usai memanfaatkan umpan Siani. Skor 2-1 bertahan hingga laga usai. Gelar Kelima Bagi Kamerun, kemenangan ini membuat mereka meraih trofi Piala Afrika IYAR JARKASIH untuk kelima kalinya (1984, 1988, 2000, 2002, dan 2017). Sebaliknya, untuk MeAMERUN menjadi raja usai sir, kekalahan di final membuat mereka meraih juara Piala Afrika 2017. gagal mencapai gelar ketujuh mereka di Sempat tertinggal, tim asuhan turnamen ini. Terakhir, Mesir meraihnya Hugo Broos tersebut menang 2-1 atas pada 2010. Mesir pada final di Stade d’Angondjé, Namun, kekecewaan tidak sepenuhnya Senin (6/2) dini hari. didapat pasukan Hector Cuper. MoPada babak pertama, Mesir bermain hammad Salah dan kolega dinobatkan cukup baik dan membuktikan mereka meraih Fair Play Award dan kiper me­ sebagai salah satu favorit juara di Piala reka, Essam El-Hadary, didaulat sebagai Afrika kali ini, sementara Kamerun juga penjaga gawang terbaik pada turnamen tampil tidak kalah ngotot dengan meng­ dua tahunan ini. uasai jalannya pertandingan. Sementara itu, Burkina Faso sebelumDari statistik yang ada, kedua klub ber- nya memastikan meraih tempat ketiga main cukup rapat pada lini pertahanan. Piala Afrika 2017 setelah menundukkan Terbukti, hanya ada satu tembakan ke Ghana 1-0 di Stade de Port-Gentil, Minggu gawang dari masing-masing kesebela- (5/2). Alain Traore menjadi pahlawan san. kemenangan Burkina Faso dengan Mesir unggul lebih dulu ketika Mo- mencetak gol semata wayang melalui hamed Elneny melakukan penyelesaian tendangan bebas pada menit ke-89. gemilang di area penalti lawan. Striker Ghana sebenarnya memiliki peluang yang bermain untuk Arsenal ini melepas- emas untuk menyamakan skor pada kan bola dari samping gawang Kamerun masa injury time. Sayang, tandukan Da­n iel Amartey masih yang dikawal Joseph sedikit melebar dari sa­ Ondoa. Mesir unggul saran. 1-0 hingga babak perBurkina Faso merupa­ tama berakhir. kan satu-satunya tim Pada paruh kedua, Vincent Aboubakar semifinalis pada Piala Ka m e r u n b a n g k i t menjadi pahlawan Afrika 2017 yang belum dan mampu memdengan mencetak pernah mencicipi gelar balikkan keadaan. juara, sedangkan Ghana Nicolas N’Koulou megol pada akhir pernah menyabet empat nyamakan skor usai pertandingan. kali juara Piala Afrika. mencetak gol pada Peringkat empat yang menit ke-59 dengan diraih runner-up dua memanfaatkan umtahun lalu itu pada turnamen kali ini pan Benjamin Moukandjo. Di pengujung laga, tepatnya menit menyamai pencapaian mereka pada ke-88, Kamerun akhirnya mampu me- 1996, 2012, dan 2013. (MTVN/O2) mastikan diri sebagai yang terbaik di Afrika. Vincent Aboubakar menjadi iyar@lampungpost.co.id

K

n AFP/GABRIEL BOUYS

ANGKAT TROFI. Para pemain Kamerun melakukan selebrasi dengan mengangkat trofi Piala Afrika 2017, di Stade d’Angondjé, Senin (6/2) dini hari. Kamerun menjadi juara ajang dua tahunan itu usai di final mengalahkan Mesir 2-1.

Juventus Akhiri Tren Positif Inter Milan JUVENTUS mengakhiri tren positif Inter Milan pada giornata ke-23 Liga Italia Serie A, di Stadion Juventus, Senin (6/2). Dalam pertarungan bertajuk Derby d’Italia tersebut, Nyonya Tua menang tipis 1-0 atas Nerrazuri lewat gol tunggal Juan Cuadrado pada pengujung babak pertama. Menatap laga Derby d’Italia edisi ke-231, Inter Milan datang ke markas Juventus dengan modal tujuh kemenangan beruntun, sementara Juve punya catatan selalu menang dalam 28 pertandingan kandang mereka. Kedua klub bermain terbuka. Juve punya peluang berbahaya melalui Paulo Dybala. Sayang, aksi pertamanya

masih bisa ditepis kiper Samir Handanovic. Peluang keduanya pun hanya membentur mistar gawang. Peluang Inter didapat melalui aksi Mauro Icardi yang hanya melenceng dan belum membahayakan gawang tuan rumah yang dikawal Gianluigi Buffon. Satu-satunya gol pada pertandingan ini tercipta pada menit ke-45 oleh Juan Cuadrado. Memanfaatkan bola muntah usai terjadinya sepak pojok, pemain internasional Kolombia itu melepaskan tendangan dari luar kotak penalti tanpa mampu ditepis Handanovic. Laga ini berjalan panas dengan

menghadirkan satu kartu merah dari kubu Inter. Gelandang Nerazzurri, Ivan Perisic, diusir wasti Nicola Rizzoli pada menit 90+4. Dengan kemenangan ini, Juventus kian kokoh di puncak klasemen de­ ngan mengoleksi 54 poin. Sebaliknya, Inter masih bertahan di posisi kelima dengan mengumpulkan 42 poin. Kemenangan Juve atas Inter mencatatkan pencapaian baru, di antaranya Juan Cuadrado berhasil membuat gol ketujuhnya di Serie A dari luar kotak penalti. Tiga di antaranya dicetak ke gawang Inter. Selain itu, Nyonya Tua telah memenangkan 28 partai di kandang secara beruntun di Serie A. (MTVN/O1)

SELINTAS

Sergio Aguero Tunggu Nasib

Neville Dukung Arsene Wenger

MESKIPUN disebut-sebut menjadi pemain penting bagi Manchester City, Sergio Aguero justru mengatakan nasibnya baru akan ditentukan pada akhir musim ini. Dia mengatakan selama tiga bulan ini harus membantu klub tempatnya bermain untuk terus menang. “Mereka akan mengatakan n AFP/OLI SCARFF selanjutnya apakah saya punya tempat atau tidak,” kata pria berusia 28 tahun itu. Aguero menegaskan keinginan untuk tetap bertahan di Etihad sangat besar. Dia juga sekarang sedang merasa sangat senang membela timnya. “Kontrak saya juga masih sampai 2020,” ujar dia. Aguero kini merupakan pencetak gol terbanyak untuk City dengan raihan 18 gol atau selisih tujuh gol dari rekannya, Raheem Sterling. Selama merumput bersama City, dia sudah menyumbang 154 gol. (MTVN/O1)

ARSENE Wenger sedang mengalami masa yang pahit. Tidak hanya dilarang mendampingi Arsenal di empat laga, dia juga diejek pendukung The Gunners. Peristiwa tersebut terjadi saat Arsenal kalah dari Chelsea pada akhir pekan lalu. Seorang pendukung Arsenal mengangkat kertas bertuliskan, “Sudah cukup. Waktunya (Wenger) pergi.” Apa yang dilakukan pendukung tim asal Kota London itu mendapat kecaman dari Gary Neville. Mantan pemain Manchester United itu menilai apa yang dilakukan fan Arsenal itu adalah sebuah kebodohan. “Dia melakukan hal bodoh. Wenger tidak pantas dibegitukan. Tentu para pendukung Arsenal kecewa karena hanya bisa berada di urutan keempat klasemen,” kata Neville. “Kalau harus mengganti Wenger, mungkin Arsenal terjungkal dari urutan lima besar. Apa yang dilakukan Wenger adalah fantastis, jadi hati-hatilah,” ujarnya. (MTVN/O1)

LIGA INGGIS Tim

LIGA ITALIA

M M

S

K Poin

Tim

M M

S

K Poin

1.

Chelsea

24 19

2

3

59

1.

Juventus

22 18

0

4

54

2.

Tottenham

24 14

8

2

50

2.

Napoli

23 14

6

3

48

3.

Man. City

24 15

4

5

49

3.

AS Roma

22 15

2

5

47

4.

Arsenal

24 14

5

5

47

4.

Lazio

23 13

4

6

43

5.

Liverpool

24 13

7

4

46

5.

Inter

23 13

3

7

42

6.

Man. Utd

24 12

9

3

45

6.

Atalanta

23 13

3

7

42

7.

Everton

24 11

7

6

40

7.

Fiorentina

22 10

7

5

37

8.

West Brom

24 10

6

8

36

8.

AC Milan

22 11

4

7

37

9.

West Ham

24 9

4

11

31

9.

Torino

23 8

8

7

32

10.

Watford

24 8

6

10

30

10.

Sampdoria

23 8

6

9

30

11.

Stoke

24 7

8

9

29

11.

Udinese

23 8

5

10

29

12.

Burnley

24 9

2

13

29

12.

Chievo

23 8

5

10

29

13.

Southampton

24 7

6

11

27

13.

Sassuolo

23 8

3

12

27

14.

Bournemouth

24 7

5

12

26

14.

Bologna

22 7

6

9

27

15.

Middlesbrough 24 4

9

11

21

15.

Cagliari

23 8

3

12

27

16.

Leicester

24 5

6

13

21

16.

Genoa

23 6

7

10

25

17.

Swansea

24 6

3

15

21

17.

Empoli

23 5

7

11

22

18.

Hull City

24 5

5

14

20

18.

Palermo

23 3

5

15

14

19.

Crystal Palace

24 5

4

15

19

19.

Crotone

22 3

4

15

13

20.

Sunderland

24 5

4

15

19

20.

Pescara

23 1

6

16

9


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.