1 minute read
Kegunaan Setting Spray
1. Mengunci kulit wajah sebelum dirias
Sama dengan primer yang berguna untuk mempersiapkan kulit wajah sebelum make-up, ternyata setting spray juga bisa loh digunakan untuk hal itu. Jika kulit kamu berminyak, bisa gunakan setting spray dengan hasil akhir mattifying, atau khusus dry skin bisa dengan setting spray dengan hasil akhir glowy skin. Dengan begitu hasil make-up kamu akan terkunci dan transferproof dari masker yang kamu pakai.
Advertisement
2. Eyeshadow lebih pigmented
Bagi kamu yang suka eye make-up yang cerah dan berwarna, setting spray bisa membuat eyeshadow itu lebih terlihat loh. Coba semprotkan setting spray ke kuas eyeshadow dan aplikasikan tipis-tipis agar eye make-up kamu terkunci juga.
3. Senjata rahasia touch-up foundation
Siapa Sunners di sini yang sebentar-sebentar touch up karena merasa make-up yang digunakan mudah luntur? Gimana kalau foundation mulai crack dan terlihat cakey? Waduh ini dia senjata rahasianya. Kamu bisa semprotkan setting spray ke make-up blender yang digunakan untuk foundation, lalu tepuk-tepuk di bagian yang retak. Voila, foundation kamu terlihat segar dan tidak cakey deh.
Kegunaan Setting Powder
1.Mengunci minyak di wajah
Setting powder menjadi pilihan yang tepat buat Sunners yang memiliki tipe kulit berminyak. Kamu bisa gunakan powder tersebut di area t-zone sehingga muka kamu tetap terlihat glowing.
2.Membuat make-up menempel seperti magnet
Menggunakan setting powder bisa membuat make-up kamu tidak crack dan lebih tahan lama loh Sunners. Buat kamu yang kulitnya berminyak, bisa gunakan setting powder dibanding setting spray yang berbahan cairan.
3.Eyeliner lebih tahan lama
Pastikan kamu bubuhkan sedikit setting powder dengan kuas eyeshadow di area mata sebelum dipakaikan eyeliner. Ini juga berguna untuk eyeliner cair maupun gel.
Nah, setelah mengetahui kegunaan masing-masing dari setting spray maupun setting powder, menurut Sunners yang mana nih yang bisa membuat lebih tahan lama? Menurut mimin sih ya, gunakan sesuai apa yang kamu butuhkan ya Sunners. Setting spray itu disarankan untuk make-up yang berat seperti ketika acara wisuda, kondangan ataupun ke pesta. Beberapa produk setting spray mengandung alkohol sehingga tidak boleh digunakan setiap hari. Tapi setting spray bisa lebih mudah membuat wajah dengan tampilan glowy dan dewy, sedangkan setting powder kebanyakan lebih ke tampilan akhir matte. Maka dari itu Sunners perlu sesuaikan pemakaian dengan kegunaannya ya!