Manado Post

Page 1

JUMAT, 03 JUNI 2011

NO: 7338

Rian Korengkeng/Manado Post

SPEKTAKULER: Aksi Agnes Monica di Score!Manado, Rabu (1/6) malam.Foto kanan, penggemar Agnes histeris menyaksikan langssung bintang pujaan mereka.

Agnes Monica; Manado-LA Cool Moment Live

Nyanyi Lagu Rohani, Penonton Terharu Editor : Stenly Kowaas Peliput : Mardi, Gavrila, Dwiyawati

MANADO it’s my favorite city. Itulah salah satu kalimat yang

disampaikan Agnes Monica saat tampil LA Cool Moment Live in Concert at Score! Manado, Rabu (1/ 6) malam. Saking nyamannya berada di

Manado, Agnes sampai mengekspresikannya lewat sebuah lagu rohani. Lagu berjudul; Jesus, You’re My Everthing, disebut Agnes sebagai bentuk kesaksian atas kehidupan

yang sedang ia jalani. “Orang selalu bertanya apa aku nggak pernah lelah. Soal ini, aku Baca

Nyanyi..... Hal:11

Rian Korengkeng/Manado Post

CATATAN

Juknis Gaji 13 Pekan Depan

Lahirnya Bayi-Bayi Baru dan Mulainya SPPD Berkuota

KPK Tangkap Hakim Nakal

SATU per satu PLTU program 10.000 MW mulai menghasilkan listrik. Jumat malam lalu (27 Mei 2011) satu unit PLTU Lontar (beberapa kilometer sebelah barat Bandara Cengkareng) sudah bisa menghasilkan listrik 216 MW dari kapasitasnya 300 MW. Oleh: Dahlan Iskan Memang, seperti CEO PLN umumnya PLTU baru, setelah dua hari dicoba, pembangkit tersebut harus dihentikan dulu beberapa hari karena diketahui ada beberapa bagian yang harus dikoreksi. Koreksi ini tidak serius karena hanya meliputi sensor temperatur di super heater, shoot blower yang temperaturnya Baca

Libur, Gaji PNS, TNI-Polri, Pensiunan Ikut Tertunda Editor : Tommy Waworundeng Peliput : Angel Rumeen

JAKARTA- Harapan Pegawai Negeri Sipil (PNS), TNIPolri, dan pensiunan menerima tambahan gaji bulan tigabelas

Editor : Idham Malewa Peliput : JPNN

JAKARTA- Lembaga peradilan di republik ini kembali tercoreng! Lagi-lagi, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menangkap tangan pelaku tindak Baca

Lahirnya....... Hal:11

KPK..... Hal:11

Hakim pengawas Pengadilan Niaga pada Pengadilan Negeri Jakarta Pusat Syarifudin , tersangka kasus suap dalam penanganan perkara penjualan aset PT SCI, keluar Kantor KPK setelah menjalani pemeriksaan, tadi malam 2 Juni.

P a r a H a k i m y a n g Te r s e r e t P i d a n a

HARI PANCASILA

1 2

Sulut Pelopor Kembalinya Pancasila

3

4

di pertengahan tahun segera terwujud. Sesuai rencana, pekan depan petunjuk teknis segera turun dan pembayaran segera dilakukan. Menurut Dirjen Anggaran Kementerian Keuangan RI Herry Purnomo, pihaknya terus memroses pencairan gaji tersebut. Mengingat tahun ajaran pendidikan sudah semakin dekat dan banyak PNS adalah orang tua yang membutuhkan Baca

Juknis..... Hal:11

Diknas Sulut: Sekolah Negeri Gratis Pendaftaran Editor : Tommy Waworundeng Peliput : Martha Pasla

Syarifuddin, tertangkap tangan oleh KPK setelah diduga menerima sogokan dari seorang kurator dalam penanganan kasus kepailitan (1 Juni 2011). Ibrahim, divonis tiga tahun oleh Mahkamah Agung (MA) setelah tertangkap tangan anggota KPK saat menerima suap Rp 300 juta dalam kasus tanah yang melibatkan pengusaha D.L. Sitorus (28 Februari 2011). Muhtadi Asnun, dihukum dua tahun oleh PN Jakarta Timur setelah terbukti menerima suap Rp 50 juta saat membebaskan kasus penggelapan pajak dengan terdakwa Gayus Tambunan di PN Tangerang (9 Desember 2010). Faozatulo Zendrato, hanya divonis setahun oleh Pengadilan Tinggi (PT) DKI setelah dipergoki Tim Gabungan Pemberantasan Tipikor menerima suap Rp 550 juta dari PT Surabaya Industrial Estate Rungkut (15 Februari 2003).

MANADO-Seluruh sekolah negeri di Sulawesi Utara diwarning oleh Kepala Dinas Pendidikan Nasional Sulut Drs HR Makagansa MSi, agar jangan sampai ada yang memungut biaya pendaftaran dalam penerimaan murid baru. ‘’Jika kedapatan, siap-siap akan menerima sanksi. Sekolah negeri Baca

Sumber: JPNN 2011

Diknas.... Hal:11

HR Makagansa

Markus Budiman/Manado Post

“Partai Thaksin” di Thailand Calonkan si Cantik Yingluck Shinawatra

JALAN PANCASILA: Olly Dondokambey bersama ikut berjalan dari KONI Sario menuju TKB pada peringatan hari lahirnya Pancasila. Editor

: Irfan Sembeng

Baca

Sulut....... Hal:11

Dalam politik, Yingluck Shinawatra memang masih dianggap bau kencur. Tapi, Phue Thai Party (PTP), salah satu partai yang akan berlaga dalam pemilu di Thailand awal bulan depan, tetap menunjuk adik kandung mantan PM Thaksin Shinawatra itu sebagai calon nomor 1. Mengapa?

MESKI dalam politik terbilang masih baru, nama Yingluck sudah familier di kalangan masyarakat Thailand. Apalagi kalau bukan gara-gara nama keluarga Shinawatra yang melekat pada perempuan 43 tahun tersebut. Ayah serta beberapa saudaranya lebih dulu dikenal seba-

Alamat: Manado Post Center Manado Town Square Blok B 14/15 Telp. 0431 855558, 855559, Fax: 0431 860398

gai politikus. Terutama Thaksin Shinawatra, kakaknya yang menjadi perdana menteri (PM) sejak 2001 dan dikudeta militer pada 2006. Paduan sosok Yingluck yang fresh di dunia politik serta nama besar Shinawatra itulah yang “dijual” Phue Thai Party (PTP) demi mendulang

suara dalam pemilu 3 Juli mendatang. “Orang-orang sudah bosan dengan politisi sekarang. Kalau ada orang baru, apalagi perempuan, pasti akan menarik perhatian,” terang Wakil Ketua PTP Kanawat Wasinsangworn ketika ditemui di kantor PTP di kawasan Petchburi, Bangkok, Thailand. Poin positif lainnya adalah Yingluck membuka peluang bagi Thailand untuk mencatatkan sejarah. Jika menang, dia akan menjadi PM perempuan

homepage: www.mdopost.com e-mail: editor@mdopost.com

Baca Ingin..... Hal:11

jpnn

PERINGATAN hari lahirnya Pancasila Rabu (1/6) lalu di Taman Kesatuan Bangsa (TKB) Manado, bukan sebatas seremonial. Tapi pene-gasan 20 ribu warga Sulut yang hadir pada acara tersebut, bahwa Pancasila harga mati, akan diperjuangkan ke pusat oleh Anggota DPR-RI asal

Ingin Menggaet Suara Lima Juta Perempuan Muda

Wakil Ketua PTP Kanawat Wasinsangworn dan poster Yingluck Shinawatra, di kantor PTP di kawasan Petchburi, Bangkok, Thailand.

Wartawan Manado Post Dilarang Menerima Uang Atau Pemberian Dalam Bentuk Apapun Dari Sumber Berita.


2 JUMAT, 03 JUNI 2011 EMITEN

SAHAM UNGGULAN TERAKTIF 31 Mei 2010 Pukul 16.00 wib

BHIT GDST ELTY ADRO ENRG BBKP BUMI ELSA MNCN EXCL

PRICE 225 169 161 2,450 194 740 3,300 290 970 6,150

CHANGE 40 16 2 75 6 10 -75 0 30 -150

INDEKS SAHAM DUNIA INDEX

31 Mei 2010 Pukul 16.00 wib

LEVEL

JSX (BEJ Jakarta) NIKKEI ( Jepang ) HANG SENG ( Hongkong ) STRAIT TIME ( Singapore ) FTSE 100 ( London ) DOW JONES ( USA ) NASDAQ COMPOSITE ( USA )

3,836.96 9,693.73 23,684.13 3,158.05 6,001.99 12,441.58

CHANGE 10.83 188.76 499.81 17.45 63.12 38.82

KURS VALUTA ASING

Terhadap IDR

31 Mei 2010, Pukul 16.00 wib 14.000 12.000 10.000 8.000 6.000 4.000 2.000 0

6.920 105

USD

SGD

EURO

Harga Emas Berkilau

PT. Dhanawibawa Arthacemerlang (Securities & Clearing Agent) Cabang Manado

12.306 8.537

Lyt: Alfian Tinangon

Jl. Pierre Tendean Boulevard Manado Kawasan Megamas Blok D / 19 Telp. (0431) 877 888 (hunting) Fax. (0431) 876 222

YEN

BBM Nonsubsidi Perang Harga 15 tiap bulan. Nanti, akan dipercepat, bisa satu minggu, tiga hari, atau dua hari,” ujarnya saat ditemui di DPR, Rabu (1/6). Sebagaimana diketahui, ketika harga Pertamax melambung hingga di atas Rp 9.000 per liter, konsumsi Pertamax turun menjadi 1.800 kiloliter per hari. Padahal, sebelumnya, ketika harga Pertamax masih di kisaran Rp 7.000 per liter, konsumsi Pertamax bisa mencapai 2.500 kiloliter per hari. Harun menjelaskan, dengan sistem klaster ini, maka harga Pertamx cs di wilayah Jakarta dan wilayah lain yang sama-sama berada di region UPMs III, bisa berbeda.(jpnn)

Rian/Manado Post

JAKARTA - Pasar BBM nonsubsidi makin ketat. Karakter konsumen Indonesia yang sensitif pada harga, membuat para penjual BBM nonsubsidi bersaing dalam pricing strategy. Akibatnya, perang harga BBM nonsubsidi pun makin sengit. VP Komunikasi PT Pertamina Mochamad Harun mengatakan, pricing strategy merupakan salah satu cara Pertamina untuk bersaing di pasar BBM nonsubsidi. Bahkan, Pertamina akan menempuh cara yang cukup ekstrem, yakni mempercepat frekuensi penyesuaian harga. “Selama ini kan harga dievaluasi tanggal 1 dan

Krista Pedagang Bermasalah

Fasilitas Hotel Quality Komplit

DIMINATI: Seorang karyawan Pegadaian Manado melayani masyarakat yang ingin menggadai perhiasannya. Saat ini harga perhiasan sedang melambung.

XL Raih IFRA 2011

Rian/Manado Post

Kenyamanan Tamu Number One

TERUS BERBENAH: Sejumlah pramugari Lion Air menjadi tamu Hotel Quality, menikmati pelayanan dari Hotel Quality beberapa waktu lalu.

MANADO— Ladang bisnis hotel berbintang tak pernah gersang. Manisnya bisnis hotel ini di Sulut, merangsang para investor untuk meningkatkan fasilitas pelayanan hotel masing-masing. Salah satu hotel yang terus meningkatkan fasilitas modern adalah Hotel Quality Manado. Salah satu hotel favorit tamu luar maupun lokal Sulut, melengkapi interiornya dengan berbagai fasilitas seperti free internet, kadar air murni, ac, tv, lemari es dan masih banyak lagi. Sales Manager Anggie Tompodung (26) mengaku berkat peningkatan fasilitas ini kunjungan tamu meningkat. Dari 143 kamar yang dijual, setiap bulannya jumlah kamar yang terisi mencapai 70%. “Itu hanya prediksi 70% perbulan, namun jika dirataratakan jumlah tamu perbulan bisa mencapai 99%, intinya Hotel Quality tidak pernah kekurangan tamu, selalu saja ada kenaikan setiap bulan,” ujarnya. Menurut Anggie, type kamar yang ditawarkan ada empat macam yakni, superior, deluxe, suite dan royal suite, harganya pun bervariasi, tertiggi Rp1.850.000 per malam, terendah Rp5.50.000 per malam. “Setiap kamar memiliki keunggulan masing-masing, tapi masaalah pelayanan semuanya sama, ka-

rena kami paling mengutamakan kenyamanan para tamu,” katanya. Selain itu, kata Anggie, Hotel Quality juga memiliki restorant dengan berbagai menu pilihan, melayani tiketing Lion Air 1 X 24 jam. “Kunjungi tempat kami, dan rasakan kepuasan anda,” ungkap Anggie tersenyum. (tr-13/ham)

JAKARTA— Kinerja PT XL Axiata (XL) kembali meraih pengakuan dari masyarakat bisnis. Kali ini XL meraih Penghargaan The Indonesian Financial Review kategori Infrastruktur dari Tempo Media Grup dan IRAI (Independent Research & Advisory Indonesia). Penghargaan diterima oleh Direktur Jaringan dan Layanan XL, Dian Siswarini di Jakarta, Selasa malam (31/5). Dian Siswarini mengatakan. “Penghargaan ini sangat berarti bagi kami, yang pastinya akan semakin memotivasi kami untuk dapat terus meningkatkan kinerja di tahun ini dan tahuntahun ke depan. Bagi kami, kinerja yang bagus berarti maksimal dalam memberikan layanan yang terbaik bagi pelanggan dan masyarakat. Jika kebutuhan masyarakat atas layanan kami terpenuhi dengan sendirinya kinerja perusahaan juga akan bagus.” Penghargaan

untuk XL ini berdasarkan meringkatan perusahaanperusahaan yang listing di Bursa Efek Indonesia dengan nama Indonesia Financial Review Earning Scorecard (IFR Earning Scorecard). Pemeringkatan berdasarkan pada 10 indikator, khususnya laba perusahaan. Sembilan indikator yang lain adalah: Return on Equity (RoE), Return on Asset (RoA), Harga saham, Earning per Share (EPS), Net margin, Revenue growth, Revenue per employee, Price to Book Value (PBV), dan Kapitalisasi Pasar (Market cap). Pemeringkatan ini dibuat oleh IFR secara berkala, yaitu triwulanan, karena itu dinamakan IFR Quarterly Earning Scorecard. Lima Emiten terbaik yang menerima award ini meliputi kategori Industri, Pertambangan, Finansial, Konsumer & Perdagangan serta Infrastruktur.(ikl)

MANADO— Trend harga minyak dunia, ikut mengatrol laju harga emas di tingkat pedagang. Masyarakat yang kebetulan butuh untuk tahun ajaran baru mulai ramai-ramai menggadai sampai menjual perhiasannya. Pantauan Rabu (1/ 5) lalu di Kantor Pegadaian Manado, harga emas dipatok Rp450 ribu per gram (gr) untuk emas kadar 23, kemudian Rp350 ribu per gram untuk emas kadar 22, sedangkan logam 24 dibanderol Rp325 ribu per gr. “ Harga yang kami sebutkan adalah harga yang kami sepakati dari sejumlah pedagang emas. Untuk harga jual ke konsumen kami naikkan masing-masing 10%,” ujar H Yunus K. Secara terpisah Humas Pegadaian Manado Rocky PI

Sambow membenarkan harga emas tersebut. “Setiap pedagang pasti mau beruntung, harga yang berlaku di pasaran adalah strategi para pedagang. Itu hak mereka karena itu merupakan harga kesepakatan antar melayani pengadaian, memberikan pinjaman krista bagi Ibu Rumah Tangga (IRT). “Sebenarnya masih banyak yang ditawarkan di pegadaian, tergantung permintaan nasabah serta program di pegadaian,” ungkapnya. Rocky menjelaskan, untuk harga emas jika digadai dipatok Rp410 per gramnya, baik itu emas 24 karat ataupun emas kadar lain. “Harga tersebut belum menentu, karena terkadang setiap hari ada perubahan. Tapi jangan khawatir, karena hingga saat ini belum ada penurunan harga,” tandasnya. Menurut Rocky pinjaman krista yang bergulir untuk IRT dihentikan untuk dilakukan evaluasi. “Untuk saat ini kami akan focus penagihan ke IRT, karena kebanyakan menunggak pembayaran,” ujarnya.(tr-13/ham)


3 JUMAT, 0 3 JUNI 2011

Lyt: Alfian Tinangon

Ekspor Sulut Bersinar April Capai USD 171 Juta

April), nilai ekspor mencapai USD253,759 juta atau meningkat 240,97 persen dibanding periode yang sama tahun sebelumnya yang hanya USD74,422 juta. (syl/ham)

CHINA

KORSEL

AMERIKA SERIKAT

BEL ANDA

Sensus SapiKerbau Dimulai

Pendataan ini gratis. Petugas akan medatangi para peternak baik skala kecil, sedang dan besar.” Ir JH Panelewen, Kadis Pertanian dan Peternakan Sulut MANADO — Dinas Pertanian dan Peternakan Sulut mulai melakukan sensus sapi dan kerbau mulai Sabtu (4/6) esok. Program kerja sama Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan Kementrian Pertanian bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik ini akan dilaksanakan

selama sebulan penuh. Kepala Dinas Pertanian dan Peternakan Sulut Ir JH Panelewen, mengaku pendataan murni untuk kepentingan swasembada daging 2014. “Pendataan ini gratis. Petugas akan mendatangi para peternak baik skala kecil, sedang dan besar,” terangnya sembari menambahkan, petugas tersebut telah dilatih sebelum turun mendata.. “Bila ada petugas yang mencoba meminta bayaran, jangan diberikan. Data ini khusus untuk kepentingan swasembada daging bukan karena pajak, retribusi hewan atau yang lain,” tambahnya. Ditambahkan Kepala Bidang Peternakan Henny Kambey, pendataan untuk ternak sapi dan kerbau tersebut akan dilakukan selama sebulan penuh. “Tak hanya mendata jumlah saja tapi juga populasi dan struktur penyebaran. Petugas akan mengambil data menyeluruh,” jelasnya. Pendataan tersebut akan dimulai130 Juni di seluruh kabupaten/ kota yang ada di Sulut dan seluruh Indonesia. Panelewen pun meminta kerja sama dari para pemilik ternak untuk memberikan informasi yang benar. (syla/ham)

MANADO — Pameran tunggal produk springbed merk Comforta banyak mendapat perhatian pengunjung. Tiga hari jelang penutupan, Kamis (2/6), Comporta makin banyak dibeli, baik dibeli cash maupun kredit. Berdasarkan pantauan Kamis (2/5) kemarin, tenant Comforta di depan eskalator Manado Town Square (Mantos) tak pernah sepi pengunjung. Sleep Consultan (SC) Comforta, Fitria Tangka (24) dan Sales Marketing Comforta, Diana Ronga (22) terlihat sibuk melayani sejumlah konsumen (pembeli, red). “Semakin hari semakin banyak saja pengunjung. Kebanyakan springbed yang banyak meminati, karena selain berkualitas keunggulannya pun sangat banyak. Comforta tahan guncangan, misalkan kita tidur berdampingan orang yang di sebelah kita itu tidak goyang. Selain itu anti bakteri, tidak mudah berjamur. ‘’Comforta memang dirancang secara modern sehingga siapapun yang tidur di atas springbed Comforta pasti akan tidur nyenyak,” ungkap Diana sambil tersipu malu. Diana, mengatakan, kebanyakan peminat Comforta membeli secara kredit. “Kami

Rian/Manado Post

MANADO— Devisa Sulut pelabuhan atau bandara yang ada dari transaksi ekspor meningkat di Sulut, sekalipun berasal dari tajam. Data Badan Pusat Statistik Negara Tujuan Ekspor Sulut April 2011 (BPS) Sulut April 2011, ekspor Sulut menunjukkan kinerja positif. Nilai ekspor menBelanda capai USD171,Jerman China 079 juta. Angka Belgia tersebut naik meAmerika Serikat 48.950 Korea Utara lejit tajam dibanMeksiko ding bulan sebeYaman lumnya. Kepala BPS Sulut Dantes 34.614 Tampubolon me31.404 ngatakan, kenaikan26.062 nya mencengangkan. “Kenaikannya mencapai 558 persen dibanding Ma11.137 ret 2011,” katanya. 6.746 Pada Maret, ekspor Nilai FOB (USD juta) 1.457 0.976 Sulut hanya menKet: FBO = Free on Board cetak nilai USDJERMAN MEKSIKO BELGIA YAMAN Sumber: BPS Sulut, 1 Juni 2011 25,999 juta. Kontributor utama ekspor provinsi lain,” jelasnya. adalah kenaikan harga minyak. Untuk negara tujuan, paling Khusus lemak dan minyak baik banyak menyerap komoditi hewan dan nabati menyum- ekspor Sulut adalah Belanda bangkan transaksi hingga dengan nilai ekspor sekira USD130,688 juta. USD48,950 juta, disusul Korea Dantes menjelaskan, perhi- Selatan USD31,404 juta, dan tungan didasarkan pada pelabu- Amerika Serikat USD26,062 han atau bandara yang dilalui juta. Selain menjadi negara ketika barang dikirim keluar negeri tujuan terbesar, Belanda juga menggunakan dokumen pemberi- memberikan kontribusi terbesar tahuan ekspor barang. “Ekspor terhadap total ekspor Januari Sulut adalah seluruh barang yang hingga April yaitu 22,99 persen. dikirim keluar negeri melalui Secara kumulatif (Januari-

Peminat Comforta Tak Terbendung

BANJIR ORDER: Dua karyawan PT Masindo, distributor Comforta mendemonstrasikan keunggulan springbed Comforta di Mantos kemarin.

menawarkan dua pilihan cash dan kredit,” ujarnya. Dengan cara kredit Comporta bekerjasama dengan Adira. Untuk pegawai negeri membawa foto copy KTP dan slip gaji. Pegawai swasta atau pengusaha cukup membawa daftar jumlah pendapatan perbulan dan foto copy

KTP,” imbuhnya. Fitria menambahkan, pameran Comforta akan ditambah satu hari, hingga Minggu (5/ 6). “Sebenarnya pameran berakhir tanggal empat, tapi ada penambahan satu hari. Karena melihat kondisi dan para peminat makin bertambah,” pungkasnya.

Untuk informasi lebih lengakap, datang ke Mantos depan escalator pertama lantai dasar. “Selain springbed kami juga menawarkan meja makan, pelapis tempat tidur, dan kursi santai. Kunjungi kami dan dapatkan diskon hingga 50%,” tambahnya. (tr-13/ham)


4 JUMAT, 03 JUNI 2011

Pontoh Dilantik Senin

PROFIL

Terbuka untuk Kritikan Stenly Kowaas/Manado Post

TAK gampang melakoni tugas sebagai sekretaris dewan. Selain harus menjalankan perintah kepala daerah selaku atasan langsung, dia juga mesti bersikap sebijaksana mungk i n dalam mengakomodir macam-macam kepentingan legislator. Tapi Nixon Watung SH sejauh ini mampu melakoni tugas maha berat tersebut. Sekwan DPR Sulut ini bah-

Fraksi PDIP Tagih Proses PAW Rhamdani

BAHAS PROYEK BESAR: Rapat Pansus pembangunan gedung baru yang digelar Selasa (31/5).

Gedung Baru Jadi Kenangkenangan Legislator Nixon Watung

kan membuka diri untuk dikritik, sepanjang kritikan itu sifatnya membangun dan tidak tendensius. Hal ini ia sampaikan saat menggelar silaturahmi dengan para juru warta di Restoran City Extra, Rabu (31/5). “Yang terpenting adalah komunikasi. Olehnya saya berterima kasih atas kemitraan antara sekretariat dewan dengan teman-teman wartawan selama ini,” ujar Watung. Birokrat familiar ini berharap kemitraan antara wartawan-wartawan yang ngepos di DPR Sulut dengan setwan dan seluruh anggota dewan tetap terjaga. “Saya dan kami yang ada di sekretariat dewan akan selalu terbuka dengan masukan dari teman-teman wartawan,” tandas mantan kepala biro umum Pemprov Sulut ini. (lee)

Budi Santoso

MANADO— Sedikit beralasan jika kemudian legislator DPR Sulut begitu antusias membahas pembangunan kantor DPR Sulut baru. Para wakil rakyat ini berkerinduan untuk menjadikan gedung baru tersebut sebagai kenang-kenangan di periode mereka. Menurut Ketua Pansus pembangunan kantor baru, Drs Eddyson Masengi ME, akan jadi seperti apa model gedung dewan baru itu, anggota DPR Sulut periode 2009-2014 memiliki kebanggaan tersendiri. “Karena di era kita, ada kenang-kenangan yang ditinggalkan untuk masyarakat Sulut,” ujar Masengi. Anggota pansus Herry Tombeng SH menambahkan, tanpa melewatkan hal-hal terkait seperti aspek hukum dan bagaimana agar

fasilitas olahraga tidak dikorbankan, perlu ada progress berarti dalam hal pembangunannya. “Makanya perlu secepatnya ada MoU antara Pemprov dengan pihak investor soal pembangunan gedungnya. Kami perlu tahu itu karena harus dipertimbangkan juga penambahan ruangan buat anggota dewan, yang di periodeperiode yang akan datang pasti akan bertambah jumlahnya,” ulas Tombeng. Anggota pansus Jhon Dumais menambahkan, kantor DPR Sulut sekarang memang tidak terlalu representatif lagi. “Di berbagai daerah, mungkin kantor DPR Sulut adalah salah satu yang paling memprihatinkan,” tandas legislator yang juga ketua Komisi I DPR Sulut ini. (lee)

MANADO— Setelah melewati proses yang lumayan panjang, Pergantian Antar Waktu (PAW) dari Almarhum Fidel Pranata Damopolii ke Feronica Pontoh akhirnya segera dilaksanakan. Sesuai agenda yang telah dirancang Badan Musyawarah (Banmus) DPR Sulut, pengambilan sumpah janji Pontoh akan dilaksanakan Senin (6/6). “Sudah ditetapkan, sidang paripurna istimewa pelantikan Feronica Pontoh dalam proses PAW menggantikan almarhum Fidel Damopolii dilaksanakan Senin,” ujar Kabag Persidangan Sekretariat DPR Sulut, Ventje Sembor. Pelantikan Pontoh sendiri sempat melewati proses yang berkelok. Bahkan beberapa legislator DPR Sulut sempat saling sahut-menyahut saat menanggapi pengisian satu kursi Partai Barisan Nasional (Barnas) tersebut. Wakil Ketua DPR Sulut Sus Sualang-Pangemanan beberapa kali mengkritik ribetnya proses PAW tersebut. “PAW dilaksanakan karena yang akan diganti adalah anggota yang meninggal dunia. Jika prosesnya dibiarkan

Proses PAW menggantikan almarhum Fidel Damopolii dilaksanakan Senin (6/6) Ventje Sembor berjalan normatif, semestinya tidak perlu selama sekarang,” katanya. Sementara itu, proses PAW yang juga ramai disoal adalah usulan fraksi PDIP terkait kursi Benny Rhamdani. Saking lamanya, anggota FPDIP disebutsebut segera mengambil langkah tegas jika prosesnya tak ada kejelasan. “Kami tidak akan menghadiri semua agenda dewan jika tidak proses PAW itu tak ada progress. Ini soal wibawa partai dan memang sudah jadi penugasan pimpinan partai kami,” tegas salah satu personil FPDIP. (lee)

Agenda Dewan Juni Padat MANADO— Sejumlah agenda penting menunggu anggota DPR Sulut Juni berjalan. Pekan pertama saja, ada dua agenda penting yang akan dibawa di sidang paripurna. Sekretaris Dewan Nixon Watung SH melalui Kabag Persidangan Ventje Sembor mengatakan, Senin (6/6) akan digelar rapat paripurna istimewa pengambilan sumpah anggota dewan,

Veronica Pontoh yang mengisi Penggantian Antar Waktu (PAW) almarhum Fidel Damopolii. Sedangkan pada Selasa (7/6), akan digelar rapat paripurna internal pembentukan Panitia Khusus RPJMD dan Pansus kode etik. “Belum lagi agenda rapat paripurna lainnya yang masih dalam pembahasan Badan Musyawarah,” ujar Sembor yang diiyakan Kabag Humas Lucky

Sondakh. Wakil ketua DPRD, Drs Arthur Kotambunan BSc menambahkan, dalam waktu dekat juga akan segera diagendakan rapat paripurna khusus pengesahan hasil fit and proper test Komisi Penyiaran Indonesia Daerah periode 2011-2014. “Secepatnya akan digelar mengingat KPID periode 2008-2011 akan berakhir 3 Juni (hari ini),” tandasnya. (lee)

BANYAK TUGAS: Legislator DPR Sulut akan lumayan sibuk bulan berjalan ini.


Ada persoalan kemasyarakatan, atau peristiwa maupun kegiatan di sekitar lingkungan Anda?

MP

5

SMS atau Hubungi

0852 4040 3367

JUMAT, 03 JUNI 2011

Budi Santoso

Kaki Tangan Curanmor Diburu

PERISTIWA

Pencuri Infak Dipidana

Diduga Kerjasama dengan Warga

LELAKI HT alias Enda (29), warga Sumompo Kecamatan Tuminting dituntut 1 tahun penjara pada sidang di Pengadilan Negeri Manado. Tersangka terbukti mencuri kotak infak yang berisi uang Rp204 ribu milik Masjid Al Muhajirin Tuminting pada 28 Januari 2011 sekira pukul 12:30 Wita. Jaksa Penuntut Umum (JPU) Wulan Beslar SH menjerat dengan pasal 362 KUHP.(ayi/ras)

SEORANG PNS bernama Felik Z ((42) warga Koka Jaga II, Kecamatan Tombulu, dianiaya tetangganya berinisial Alo (56) pada Selasa (31/5) lalu. Korban dihajar di dada menggunakan benda keras, hingga terjatuh dengan kepala terbentur di jalan. Kapolresta Manado Kombes Pol Aridan J Roeroe, melalui Kasubag Humas AKP Deesy Hamang, membenarkan laporan tersebut.(tr-20/ras)

marlon/MP Group

PNS Dipukul Petani

MANADO — Setelah berhasil meringkus AL alias Alfons (35) warga Tompaso, Minahasa dalam kasus pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) dan pencurian ternak sapi, aparat Polresta Manado mulai mengembangkan kasus ini. Salah satunya memburu kaki tangan dari kelompok ini. Pasal indikasi kuat dalam melakukan aksinya di beberapa desa, selalu berjalan mulus. Diduga ada kerjasama

DISERIUSI: Kasubag Humas Polresta Desy Hamang saat menginterogasi pelaku dan penadah Curanmor di Mapolresta

Pesta Dugem Berujung Perkelahian

Sejumlah Wanita Cantik Saling Pukul Minuman keras masih menjadi momok penyebab terjadinya tindakan-tindakan kriminal. Lihat saja tingkah sejumlah wanita yang baru habis dugem di salah satu tempat hiburan di Kota Manado justru terlibat perkelahian.

ryan korengkeng/Manado Post

AKIBAT MIRAS: Suasana salah satu tempat hiburan malam di Manado.

SETELAH semalam suntuk pesta di salah satu tempat hiburan di Kota Manado dua kelompok wanita adu fisik di depan Café Corner di

Kawasan Bahu Mall, pada Kamis (2/6) kemarin, sekira pukul 04:00 Wita. Tak ayal, beberapa wanita terluka. Seperti yang dialami

seorang wanita berinisial MR alias Monalisa (20) warga Kleak Lingkungan V, Malalayang, menderita luka robek di dahinya dan jatuh pingsan. “Saya tadinya tidak tahu apaapa. Saya melihat teman saya bertengkar dengan seorang perempuan. Kami melerainya. Namun saat melerai, saya dilempari perempuan itu,” terangnya. “Sebelumnya saya dihajar dari belakang lalu dilempari benda yang melukai dahi saya. Saya jatuh pingsan dan sadar sudah di RSU Prof Kandou Malalayang,” lanjut

wanita berparas cantik. Menurutnya, perempuan yang melemparkan sebuan benda yang membuat dirinya pingsan, diketahui berinisial SN alias Lin. Kapolsek Malalayang Kompol Reino Bangkang MSi, melalui Kasi Humas, Ipda Hanny Thomas, mengatakan kasus ini sedang dalam pengembangan. “Kami sudah terima laporannya. Korban sudah kami visum dan diperiksa. Sedangkan Pelakunya masih dalam penyelidikan.” terang Hanny.(tr-20/ras)

dengan warga sekitar. Untuk itu, berbagai keterangan diambil untuk mencari tahu komplotan aksi ini. ‘’Kemungkinan itu ada. Kalau melihat dirinya beraksi, kemungkinan informasi diberikan warga sekitar tempat aksi pencurian dilakukan. Karena kalau melihat pelaku beraksi, dia sepertinya sudah tahu sasaran yang akan dicuri,’’ ujar Kapolresta, Kombes Pol Aridan Roeroe melalui Kasubag Humas, AKP Desy Hamang.

Menurut Hamang, tertangkapnya sindikat curanmor maupun pencurian ternak dan para penadahnya, semakin menunjukkan titik terang membongkar sindikat pencurian antar kota. ‘’Tentunya Polresta akan terus menyelidiki dua kasus super besar ini. Siapa yang diduga terlibat, pasti kita ringkus,’’ ujarnya. Sekedar diketahui, pencurian ternak yang dilakukan tersangka terjadi di Minsel, Tomohon, Bitung, Minut dan Minahasa. Untuk pencurian motor, biasanya pelaku beraksi di Manado dan hasil curian di jual di perkampungan.(emp/ras)

Eks Cawali Melapor ke Polda MANADO – Yongky Limen (YL), eks calon Wali Kota Manado di Pilwako 2010 lalu, Rabu (1/6) lalu bertandang ke Polda Sulut. Kedatangannya untuk membuat laporan pengaduan terkait hutang-piutang proyek di Pemkab Talaud 2008 lalu. Menurut YL dirinya sudah melakukan penagihan proyek tidak pernah direalisasi. ‘’Pekerjaan dilakukan CV

Berkat Mulia anggaran Rp5,6 Miliar realisasi 2008 hanya dibayar Rp2,1 miliar. Sisa hutang masih Rp3,49 Miliar. Tagihan terakhir 60,47 persen senilai Rp1,09 Miliar belum ada realisasi hingga saat ini,’’ jelasnya. ‘’Ada lagi CV Bebybens anggaran pekerjaan Rp1,8 Miliar. Pembayaran baru Rp375 juta. Sisa Rp1,5 miliar. Pengajuan terakhir baru 53,41 persen tagihan Rp577,459 juga

tak direalisasi,’’ lanjutnya. Pun pekerjaan bencana alam 2009 pekerjaan Jalan AkasDamau Kontrak Rp989,480,000, belum dibayar Rp160 juta. Dan yang dikerjakan PT Bukit Moria rehabilitasi rumah ibadah Taman Kasih kontrak Rp989 juta. Sisa belum dibayar Rp205 juta. “Untuk dua paket ini masih saya toleransi karena Pimpronya (pimpinan proyek) sakit parah,’’ pungkas.(emp/ras/*)


6

Punya agenda gereja yang ingin diberitakan?

MP

SMS atau Hubungi

0852 9825 8823

JUMAT, 03 JUNI 2011

Amos Tempone

Yesus Kristus akan Datang Kembali Perayaan Hari Kenaikan di GMIM Yerusalem Paal II KENAIKAN Yesus Kristus (YK) yang jatuh Kamis (2/6), kemarin merupakan bukti Kristus yang adalah Juru Selamat manusia sungguh-sungguh mengalahkan maut, bangkit dari alam maut dan kini naik ke surga. Hal ini diungkapkan Ketua Badan Pekerja

Jemaat (BPMJ) Gereja Masehi Injili Minahasa (GMIM) Yerusalem Paal II Pdt Stany Merentek-Lengkong STh, saat memimpin ibadah syukur hari kenaikan YK ke sorga dirangkaikan dengan perayaan HUT ke-4 GMIM Yerusalem Paal II.

Stany pun menegaskan kenaikan YK ke surga merupakan bukti iman Kristiani. Sebab itu, Jemaat harus mengimani dan mengamini bahwa Kristus Tuhan telah mengalahkan kuasa maut dan kembali ke Kerajaan Surga. “Hidup takut akan Tuhan akan membuat berkat-berkatNya tetap mengalir,” sambungnya. Lanjutnya, Jemaat GMIM Yerusalem Paal II harus berlaku dan

bertindak sesuai kuasa Roh Kudus. Olehnya, Jemaat harus tetap hidup dalam kasih Allah meskipun mengalami penderita-an dan cobaan. “Jemaat harus hidup dalam cinta kasih, damai sejahtera serta peduli kepada sesama yang menderita,” harapnya. Sementara itu, Sekretaris BPMJ GMIM Yerusalem Paal II Pnt Meiner Saroinsong SE menambahkan, YK yang wafat, bangkit dan naik ke surga merupakan wujud kuasa Allah untuk menyelamatkan manusia. “Hal ini harus diimani karena Yesus telah pergi ke Rumah Bapa tetapi akan datang kembali sebagai Hakim yang Adil untuk menghakimi manusia,” tutup Saroinsong.(tr-19/vip)

Axel Refo/ Manado Post.

UCAPAN SYUKUR: Ketua BPMJ Pdt Stany Merentek-Lengkong STh saat memimpin ibadah diselingi puji-pujian Penatua dan Syamas.

Panpel Hapsa P/KB Siap Tata Artistik Panggung MENJELANG Temu Teknis (TT) Hari Persatuan Pria/Kaum Bapa Sinode GMIM (SG), telah dilaksanakan pertemuan antara Panitia Pelaksana (Panpel) bersama Komisi P/KB SG serta Kelompok Kerja (Pokja) Kesenian PKB GMIM di aula GMIM Paulus TWM, Rabu (1/6). Dalam pertemuan yang dihadiri Ir Stefanus BAN Liow, Sekretaris P/ KB GMIM dan Ir Joy Korah MSi Ketua Pokja Kesenian P/KB GMIM membicarakan hal-hal

Pnt Ronald Sorongan

teknis pelaksanaan lomba. Untuk itu, Pokja meminta Panpel untuk menyiapkan panggung, ruangan persiapan, ruangan meditasi, sound system dan sebagainya. “Penataan artistik panggung serta ruangan untuk lomba sangat berpengaruh kepada kelompok yang akan naik panggung, tinggal bagaimana peserta itu memanfaatkan fasilitas yg ada,” terang Ketua Pokja Kesenian P/ KB Joy Korah. Menanggapi hal itu, Ketua

Umum (Ketum) Panpel Pnt Ir Ronald Sorongan menyanggupi seluruh pemintaan Pokja dan akan mempersiapkan kegiatan ini semaksimal mungkin. “Panitia siap menata artistik panggung dan akan berupaya maksimal untuk menjadi tuan rumah yang baik dan profesional sehingga dapat menjadi contoh bagi jemaat ataupun wilayah yg lain,” tegas Sorongan didampingi Pnt Herry Nayoan, Pnt Tony Togas, dan Pdt Markus Tambun STh. (vip/**)


7 JUMAT, 03 JUNI 2011

Art: Marchel Hormati

HMS

Utus 22 Tenaga Misi HOSANNA Mission School (HMS) mengutus 22 siswanya menjadi tenaga misi ke Malaysia, Papua Nugini, Manokwari, Banggai dan Toraja. Pengutusan dilaksanakan dalam ibadah di gedung pusat GKMI Manado, kemarin malam. Direktur HMS Pdt Drs Jouke Lolowang MA menjelaskan, tenaga misi yang dikirimkan ini sudah memasuki angkatan ke XVI. Daerahdaerah yang menjadi tujuan selain di luar negeri daerah-daerah terpencil di Indonesia. ‘’Selama sekolah ini (HMS, red) didirikan telah berhasil mengutus 267 tenaga misi baik di dalam maupun luar negeri. Dan puji Tuhan, semuanya bisa menjalankan tugasnya dengan baik,’’ kata Pdt Lolowang. Ibadah pengutusan yang dipimpin Pdt Chandra Manalip ini mengusung tema; delegates of God’s mission. ‘’Visi HSM adalah membawa umat Kristus ke dalam kesatuan tubuh Kristus. Kami mengharapkan dukungan doa dari kita agar para tenaga misi ini bisa menjalankan tugas dengan baik,’’ imbaunya sambil berharap semakin banyak anak muda yang punya kerinduan melayani Tuhan.(tr-14/tas)

Kenaikan ke Sorga Bagian Karya Penyelamatan Umat Kristiani Padat Gedung Gereja

KESELAMATAN: Umat Kristiani di Sulut memperingati peristiwa kenaikan Tuhan Yesus ke sorga dengan mengadakan ibadah syukur kemarin (Kamis, 2/6). Tampak salah satu ibadah

PERISTIWA kenaikan Tuhan Yesus ke sorga diperingati umat kristiani dengan mengadakan ibadah syukur, kemarin (Kamis, 2/ 6). Bahkan pada hari itu dijadikan libur nasional. Tak heran jika gedung gereja dipadati umat. Di KGPM Sentrum Kawangkoan, ibadah dipimpin anggota Majelis Gembala yang juga Ketua Pimpinan Majelis Sidang (PMS) Sentrum Kawangkoan Gbl James Posumah STh. Dalam khotbahnya, Gbl Posumah menegaskan, kenaikan Yesus Kristus ke sorga bagian dari karya penyelamatan terhadap manusia dan dunia ini. Sebab lanjutnya, kenaikan ke sorga tidak bisa dilepaskan dari

Peristiwa Tuhan Yesus naik ke sorga memberi arti bahwa janji keselamatan atau kehidupan yang kekal adalah nyata.’’ Gbl James Posumah Ketua PMS Sentrum Kawangkoan peristiwa kelahiran (Natal), kematian (Jumat Agung), Paskah (kebangkitan) maupun ketuang Roh Kudus yang akan diperingati 10 hari setelah Tuhan Yesus naik ke sorga. ‘’Namun, harus diakui masih ada gereja yang memberi penekanan khusus. Seperti Hari Natal, Paskah atau ketuangan Roh Kudus. Tapi semua itu sama,’’ ujarnya. Karena itu Gbl Posumah berharap, dengan peristiwa ini umat Kristiani akan semakin setia mengikut Yesus. ‘’PeristiwaTuhanYesusnaikkesorga memberiartibahwajanjikeselamatan atau kehidupan yang kekal adalah nyata,’’ ujarnya. Pada ibadah itu juga dibacakan sambutantertulisPersekutuanGerejagereja di Indonesia (PGI) yang ditandatangani Ketua Umum MPH PGIPdtDrAndreasAYewangoedan SekretarisUmumPdtGomarGultom MTh. Di kalangan KGPM Pucuk Pimpinan menggandakan sambutan tersebut dan wajib dibacakan dalam ibadah. Di Sentrum Kawangkoan sambutan tersebut dibacakan Sekretaris II Pucuk Pimpinan/Majelis Gembala Pnt Tenni Assa.(tr-14/tas)


8 JUMAT, 03 JUNI 2011

BIJAK

Pentingnya Lesson Study

Adopsi Sistem Pembelajaran ala Jepang

Belajar Pada Swasta KEINGINAN pemerintahan SBY untuk meningkatkan kinerja aparatur negara, khususnya Pegawai Negeri Sipil (PNS) tampaknya masih sebatas harapan saja. Pemerintah sendiri masih belum mau serius dan bersungguh-sungguh untuk memberdayakan aparatur yang sudah terlanjur dicap rendah kinerjanya tersebut. Untuk melihatnya tak perlu jauh-jauh, cukup memperhatikan bagaimana seringnya pemerintah mengumumkan libur tambahan di luar kalender yang sudah ditetapkan. Padahal dalam 365 hari selama setahun, sebanyak 96 hari mereka menikmati libur Sabtu dan Ahad. Ditambah lagi hari libur nasional. Diperkirakan jumlahnya mendekati 15 hari. Jika ditotalkan ada sekitar 113 hari dalam setahun PNS dapat jatah libur. Bayangkan, dengan gaji yang terus naik, mereka bekerja hanya sekitar 60 persen, bagaimana mungkin akan bisa meningkatkan kinerjanya. Apakah sistem libur dua hari setelah lima hari kerja tidak mencukupi ? Di sektor swasta memang iya mereka mendapatkan libur dua hari dalam seminggu setelah mereka bekerja habis-habisan. Selama lima hari bekerja mereka mencurahkan seluruh tenaga dan pikiran untuk pekerjaan. Nah, bagaimana dengan PNS ? Sepadat itukah pekerjaan yang mereka lakukan ? Sektor swasta yang paling merasakan dampaknya. Selain menganggu kinerja, swasta merasa sangat dirugikan, karena faktor produksi mereka menjadi terganggu. Pelayanan terhadap konsumen juga kurang menjadi maksimal. Maklum, karena swasta baru mendapatkan untung jika kinerja mereka bagus. Dan, tampaknya pemerintah harus belajar dari sana. Sepintas sepertinya hanya sepele, tapi ini menyangkut masalah menghargai waktu. Bukankah orang bijak mengatakan, orang yang berhasil adalah orang yang pandai menggunakan waktu dan tahu menghargai waktunya. (*)

BAGIAN PERTAMA PERATURAN Pemerintah Nomor 19 tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan (SNP), Bab IV pasal 19 ayat 1 dinyatakan bahwa proses pembelajaran pada satuan pendidikan diselenggarakan secara interaktif, inspiratif, menyenangkan, menantang, memotivasi siswa untuk berpartisipasi aktif serta memberikan ruang yang cukup bagi prakarsa, kreatifitas, dan kemandirian sesuai bakat, minat, dan perkembangan fisik serta psikologi siswa. Hal ini mengisyaratkan bahwa dalam pembelajaran seorang guru dituntut untuk dapat memiliki sebuah pendekatan, metode, dan teknik-teknik tertentu yang dapat menciptakan kondisi kelas pada pembelajaran yang aktif, inovatif, kreatif, dan menyenangkan. Sehingga pada akhirnya akan diperoleh kondisi kelas yang termotivasi , aktivitas yang tinggi serta hasil belajar yang memuaskan. Lesson Study dapat dijadikan jembatan untuk meniti ke arah cita-cita proses pembelajaran yang ideal sebagaimana tercantum dalam Standar Nasional Pendidikan diatas. Demi peningkatan mutu pendidikan pada tahun 2005 pemerintah dan DPR RI telah mensahkan Undang-undang RI Nomor 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen . Undang–undang tersebut menuntut penyesuaian penyelenggaraan pendidikan da pembinaan guru agar guru menjadi profesional. Pekerjaan menjadi guru akan mendapat penghargaan yang lebih tinggi, tetapi di pihak lain pengakuan tersebut meng-

POJOK Petinggi PD ke Singapura Jemput Naz Datang Tak Diantar Pulangnya Kok Dijemput? Mega Cueki SBY Konsistensi Ciri Pemimpin Sejati

Manado Post Penerbit

: PT. Wenangcemerlang Press, SIUPP: NO. 216/SK/Menpen/SIUPP/A.6/1986

Perintis Pembina Komisaris Utama Wakil Komisaris Utama Komisaris

: : : : :

Direktur Utama Direktur Keuangan Direktur Afiliasi

: : :

Eric Samola SH Dahlan Iskan Ny Dorothea Samola-Luntungan Imawan Mashuri Zainal Muttaqin Alwi Hamu Benny Raintama Suhendro Boroma Urief Hassan Dino Gobel’s

Budi Santoso

Pemimpin Redaksi Redaktur Pelaksana Koordinator Liputan

: : :

Dewan Redaksi

:

Marlon Sumaraw Tommy Waworundeng Djaya Dixie Tasiam Idham Malewa Tommy Waworundeng Djaya Dixie Tasiam Idham Malewa Feryando Lamaluta

Alamat: Manado Post Center Manado Town Square Blok B no 14/15 Manado. Telp. (0431) 855-558, 855-559, Fax. (0431) 860-398. Homepage: http://www.mdopost.com, e-mail: editor@mdopost.com. Percetakan: Jalan Pomorow Manado. Telp. (0431) 852-004

haruskan guru memenuhi sejumlah persyaratan agar mencapai standar minimal seorang profesional. Pengakuan guru terhadap tenaga profesional akan diberikan manakala guru telah memiliki kualifikasi akademik, kompetensi pedagogik, kompetensi kepribadian, kompetensi profesional dan sertifikat pendidik yang dipersyaratkan. Pengertian Lesson Study Lesson Study (LS) pada awalnya dimulai dengan peng-kajian materi kurikulum (kyouzai kenkyuu) yang berfokus pada pengajaran matematika bagi guru-guru di Jepang. Kajian tersebut mendasarkan diri pada kurikulum matematika di AS yang dirancang berbasis temuan-temuan penelitian unggul. Kajian tersebut melahirkan suatu perubahan paradigma tentang materi kurikulum dari ‘memanjakan’ menuju pada “pemberdayaan” potensi siswa. Paradigma ‘memanjakan’ mengalami anomali, karena materi kurikulum sering tidak memperhatikan karakteristik siswa, sehingga substansi materi sering lepas konteks dan tidak relevan dengan kebutuhan siswa. Akibatnya, siswa kurang tertarik, pembelajaran menjadi tidak bermakna, siswa sering menyembunyikan ketidakmampuan. Hal ini terjadi sebagai akibat koreksi dan perhatian guru yang lemah terha-dap potensi mereka. Sementara, paradigma ‘pemberdayaan’ bertolak dari potensi siswa yang mampu ‘mengada’, sehingga materi kurikulum seyogyanya dikembangkan berbasis kebutuhan siswa, materi seyogyanya menyediakan model pedagogi yang mampumenampilkan aspek kemenarikan pembelajaran.

Oleh Dra Lilie Noula Wuisan MPd *

Demi peningkatan mutu pendidikan pada tahun 2005 pemerintah dan DPR RI telah mensahkan Undangundang RI Nomor 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen Paradigma tersebut dapat berkembang jika pembelajaran dihasilkan dari kerja tim mulai dari perencanaan, pelaksanaan,diskusi, kolaborasi, dan refleksi secara berkesinambungan. Cara seperti ini melahirkan konsep Lesson Study (LS). LS merupakan terjemahan dari bahasa Jepang jugyou (instruction =pengajaran, atau lesson = pembelajaran) dan kenkyuu (research = penelitian atau study = kajian). Lesson study, yang dalam bahasa Jepangnya jugyou kenkyuu, adalah sebuah pende-katan untuk melakukan perbaikanperbaikan pembelajaran di Jepang. Perbaikan-perbaikan pembelajaran tersebut dilakukan melalui prosesproses kolaborasi antar para guru.

Lewis (2002) mendeskripsikan proses-proses tersebut sebagai langkah-langkah kolaborasi dengan guru-guru untuk merencanakan (plan), mengamati (observe), dan melakukan refleksi (reflect) terhadap pembelajaran (lessons). Lebih lanjut, dia menyatakan, bahwa Lesson study adalah suatu proses yang kompleks, didukung oleh penataan tujuan secara kolaboratif, percermatan dalam pengumpulan data tentang belajar siswa, dan kesepakatan yang memberi peluang diskusi yang produktif tentang isuisu yang sulit. LS pada hakikatnya merupakan aktivitas siklikal berkesinambungan yang memiliki implikasi praktis dalam pendidikan. Perkembangan Lesson Study di Indonesia Perkembangan Lesson Study di Indonesia mulai berkembang melalui IMSTEP (Indonesia Mathematics and Science Teacher Education Project) yang diterapkan sejak Oktober 1998 di tiga IKIP, yaitu di Bandung, Yogyakarta dan Malang; yang kemudian berubah menjadi UPI, UNY dan UM; bekerja sama dengan JICA (Japan International Cooperation Agency). Sasaran kegiatan tersebut adalah meningkatkan kualitas pendidikan Matematika dan IPA di tiga universitas tersebut. Peningkatan kualitas ini meliputi pendidikan pre-service dan inservice. Dalam peningkatan kualitas pendidikan in-service kegiatan awal yang dilakukan adalah “piloting” yang bertujuan mengembangkan pembelajaran matematika dan IPA yang inovatif di sekolah secara workshop kola-

Redaktur Senior: Leonardo Axel Galatang. Redaktur: Tenny Assa, Hetty JC Tuerah, Martha Pasla, Peggy Sampouw, Bahtin Razak, Stenly Kowaas, Irvan Sembeng. Staf Redaksi: Cesylia Saroinsong, Ronald Gampu, Haryadi, Fabian Ilat. Fotografer : Lukman Polimengo Biro-Biro: Angel Rumeen (Jakarta),Benyamin Allo (Minahasa), Filip Kapantow (Tomohon), Firmansyah Toboleu (Bolaang Mongondow-Kotamobagu), Chanly Mumu (Boltim) Budi Siswanto (Bitung), Jemmy Gahansa (Sangihe-Talaud-Sitaro), Veronica FM Sondang (Minahasa Selatan), Risky Pogaga (Minahasa Utara), Jackly Makarawung (Bolaang Mongondow Utara), Charencia Repie (Minahasa Tenggara), Miedy Pakasi (USA, California). Operator JPNN (Jawa Pos News Network); Iswan Buka. Information Technology (IT): Jonly Tumiwang. Sekretaris Redaksi: Suwarni Rahim. Pracetak/Quality Qontrol: Rusman Linggama,(Koordinator), Vanny Kawulusan, Budi Santoso, Dedi Ahmad, Adrian Kasenda, Maxi Mangimbulude, Usamah Tamau, Alfian Tinangon, Amos Tempone, Emmanuel Budi. Ombudsman Manado Post Grup: Max Rembang (Ketua), Ais Kai, Hinca IP Pandjaitan Manajer Sirkulasi: Eddy Marzuki. Manajer Iklan : Dayke Rarobong. Manajer Keuangan : Marlin Tamauka, SE Ak, Pemasaran Koran: Jalaludin Rauf, Hamid Rachman, Muchlis Labagow, Syahri Yusuf, Arifin Dude, Jemmy Howan, Suryadi, Sutami Hassan, Suratno, Dolfin Mantiri, Olviane Oroh, Eko Hardjo, Rudy Risdianto, Ali M Adampe,Sarah Pangemanan. Staf Iklan: Rani Afandi, Rizaldy Bason, Harmiadi Asnawi, Bonny Djou, Agus Bungkaes, Chandra Limbo, Denny Nangin, Frederiek Gimon, Maurent Winerungan, Sitty Hadji, Jeffry Assa, Paulus Marinu, Muh.Djabba. Desain Iklan: Melky Umboh (Koordinator), Dany Kumajas, Andi Pombaile, Bachtiar Paharudin, Tom Sondakh, Alfian Tumuahi, Fred Makal. Iklan Jakarta: Joppy Dumanaw (Kepala), Puspita Sari, Lenda Sondakh, Amelia Beatrix, Ali Firdaus.Umum/Keuangan: Lucy Harun, Flankry Tendean, Alfiane Lumantow, Philips Yohanes, Djufry Tangguda, Helda Ibrahim. Corporate Secretary: Suhartina Mamangkey

boratif antara guru-guru SMP/ SMA dengan para dosen UPI, UNY, dan UM. Kegiatan ini menemukan model pembelajaran efektif yang bercirikan hands-on activity, daily life dan local materials. Kegiatan ini dipandang berhasil memajukan pendidikan matematika dan IPA, sehingga yang direncanakan berakhir tahun 2003 dilanjutkan dengan nama Follow-up IMSTEP sampai dengan tahun 2005, dengan melibatkan para guru, dosen dan mahasiswa calon guru. Kemudian dengan keberhasilan program tersebut, maka mulai tahun 2006 dilanjutkan dengan kegiatan lesson study melalui program SISTTEMS (Strenthening In-Service Teacher Training in Education of Mathematics and Science). Di Jawa Barat kegiatan dilakukan oleh UPI dengan 88 SMPNdi kabupaten Sumedang hingga kini. Ada 2 bentuk lesson study di daerah ini, yaitu lesson study berbasis MGMP pada mata pelajaran matematika dan IPA, serta lesson study berbasis sekolah untuk semua mata pelajaran di 2 SMPN. Kegiatan lesson study berbasis MGMP untuk SMPN ini mulai tahun ajaran 2008/2009 diperluas di Kabupaten Karawang dan Pasuruan untuk mata pelajaran matematika dan IPA; sedangkan di kota Surabaya di SMAN untuk mata pelajaran matematika, kimia, fisika dan biologi. (Bersambung) *) Kepsek SMPN 1 Airmadidi, Koordinator dan Fasilitator Home Base 2 MGMP-LS, Mahasiswa S3 Universitas Negeri Jakarta.

Alamat Perwakilan: Graha Pena Jakarta Lt. 6 Jl. Raya Kebayoran Lama 12 Jaksel, Telp. (021) 536 99509, Fax. (021) 532 8487 Graha Pena Jawa Pos Jl. A. Yani 88(Surabaya) Telp. (031) 82833333, Fax. (031) 828 5555 Harga Langganan: Rp. 90.000/bulan. (Luar kota tambah ongkos kirim) Tarif Iklan; Rp 30.000/mm kolom (BW/Hitam-Putih) Rp 45.000/ mmk (berwarna) Jitu: Rp60.000,-(max empat baris)1x muat Redaksi menerima tulisan karya asli, terjemahan atau saduran (dengan sumber asli bagi karya terjemahan dan saduran). Panjang tulisan antara tiga sampai tujuh halaman, diketik spasi rangkap, sertakan identitas diri. Redaksi berhak menyunting selagi tidak mengubah maksud tulisan. Wartawan Manado Post dilarang menerima uang maupun barang dari sumber berita. Wartawan Manado Post dibekali dengan kartu pers ketika menjalankan tugas. Jika ada kejanggalan, baik tentang identitas wartawan maupun tentang tindakan wartawan dapat menghubungi redaksi Manado Post. Artikel di semua rubrik berkode ‘bintang”(*) adalah pariwara


9

JUMAT, 03 JUNI 2011

Lyt: Alfian Tinangon

Rutin Komposting

Lingk I Bumi Beringin

Lingkungan Bersih Nan Nyaman lakukan Pala’ seorang, tetapi dia menggandeng warganya. “Lingkungan bersih, indah dan nyaman membutuhkan kesadaran dari semua warga. Mereka sangat bersemangat menciptakan kondisi yang nyaman itu,� ujarnya. Lebih lanjut, Pala’ Jemmy mengatakan, lingkungan yang bersih, indah dan nyaman juga merupakan wujud dukungan Lingkungan I terhadap program Pemkot yakni Green and Clean City. “Warga tetap mendukung program positif Pemkot untuk memajukan Kota Manado,� katanya.(tr-19)

Lingk I Tikala Kumaraka

Hijaukan Lingkungan KERJA bakti, penghijauan dan komposting merupakan program yang saat ini digalakkan Lingkungan I Kelurahan Tikala Kumaraka. Program ini merupakan usulan dan keputusan warga untuk mengatasi masalah sampah yang bertebaran di lingkungan mereka. Selain itu, program penghijauan merupakan program andalan lingkungan ini. Kepala Lingkungan (Pala’) Yulia Meidya Saul mengatakan, warga dalam kehidupan bermasyarakat masih taat pada norma-norma, kaidah-kaidah serta kebiasaan-kebiasaan yang positif yang hidup dalam

masyarakat. “Salah satunya adalah pola hidup bersih dan sehat yang terimplementasi pada kegiatan kebersihan yang diprakarsai oleh kepala lingkungan dan warga,� katanya. Katanya, dia juga selalu melakukan pendekatan kepada keluarga-keluarga dan semua warga untuk menghijaukan pekarangan rumah, dengan memelihara bunga dan tanaman lainnya sehingga suasana hijau dan cerah tetap terasa. “Penghijauan ini juga merupakan kepedulian warga tentang kebersihan lingkungan, keindahan dan kenyamanan,� ungkap Pala’ Yulia. (tr-19)

EV ENT

Sabtu, Minut Fun Bike 2011 BAGI para penggemar olahraga bersepeda, Anda disediakan iven Minut Fun Bike 2011. Hajatan ini akan digelar Sabtu (4/6) pukul 05.30-09.00, di Kompleks Perkantoran Bupati Minut. Fun Bike ini diadakan Maumbi ba Sepeda (MBS) bekerjasama dengan Manado Post Cycling Community (MPCC), dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia. Dengan mengusung tema Go Green and Healthy, fun bike akan dimulai di kompleks perkantoran Pemkab Minut dan finish di Hotel Sutan Raja Kalawat. Panitia menyediakan mobilisasi bagi peserta yang datang dan kembali ke Manado. Titik penjemputan di lapangan basket Megamas Manado. Selain itu, panitia juga menyediakan mobilisasi bagi peserta yang akan mengambil kendaraannya di tempat start setelah selesai fun bike.(eo)

Lingk III Komo Luar

Markus/Manado Post

LINGKUNGAN yang bersih, indah dan nyaman merupakan dambaan semua orang. Tak terkecuali warga Lingkungan I Bumi Beringin. Kepala Lingkungan (Pala’) Jemmy R Rampen mengungkapkan, sejak awal penghijauan lingkungan, pemilahan sampah basah dan kering, membuat taman lingkungan, serta menyediakan wadah untuk menampung sampah telah dilakukan. Pala’ Jemmy menjelaskan, untuk mewujudkan program lingkungan bersih, indah dan nyaman ini, bukan hanya di-

NILAI GANDA: Pala Lingkungan III Komo Luar sedang merapikan tanaman yang ada di rumah kompos.

BERBAGAI kegiatan dilaksanakan warga Lingkungan III Komo Luar untuk menjaga lingkungannya terlihat bersih dan sehat. Kegiatan ini bernuansa ramah lingkungan seperti mereduksi sampah atau kegiatan komposting. Kegiatan komposting ini sudah dilaksanakan sejak beberapa bulan lalu. dan telah memberikan manfaat yang sangat besar bagi warga. “Komposting tersebut telah menghasilkan kompos yang digunakan memupuk tanaman dan bunga di lingkungan kami,� kata Kepala Lingkungan III Aswin Mantuu.

Pala Aswin mengatakan, komposting merupakan salah satu kegiatan yang sangat bermanfaat bagi manusia, terutama lingkungan sekitar. �Komposting dapat mengurangi sampah rumah tangga yang dibuang sembarangan oleh warga. Tanaman-tanaman yang ada di sini subur karena diberi kompos,� katanya. Tak hanya untu lingkungan III, kompos dari rumah komposnya juga dijual kepada warga lain. “Selain mengatasi sampah yang bertebaran sembarangan, juga mendatangkan uang bagi warga,� ujar Pala’ Aswin.(tr-19)


10 JUMAT, 03 JUNI 2011

TERAS

Selalu Tampil Prima

Dyana Watania

BERSEMANGAT. Itulah kesan yang selalu tampak dari penampilan keseharian dr Dyana Watania SpM. Ketika ditanya resep selalu segar setiap hari, istri dari dr Fandy Gosal MPPM ini mengatakan, rahasianya. “Makan

teratur dan olahraga,” ujarnya. Kakak dari Karo Orpeg Setprov Sulut ini menceritakan, aktivitas olahraga yang dijalaninya adalah jogging. “Biasanya sore hari di KONI bersama suami,” imbuh kepala Balai Kesehatan Mata Masyarakat (BKMM) Dinkes Sulut ini. Olahraga rutin dilakukannya tiap sore setidaknya dalam seminggu ada 2-3 kali. “Dengan aktivitas fisik seperti ini, saya tidak memiliki pantangan dalam soal makanan,” ujar ibu cantik ini tersenyum. Ibu dengan dua putri ini memang memiliki seabreg kegiatan. “Pagi ke BKMM sampai sore ke kantor. Pulang ke rumah dan istirahat sebentar lalu malam ke tempat praktek,” tutur wanita yang pada 11 Juni nanti akan ber-HUT ke-44 ini.(peggy)

DISBUDPAR

Gelar Pembekalan Pelayanan Prima MEMAJUKAN pariwisata di Sulut, butuh peran masyarakat bukan hanya tugas aparat pemerintahan saja. Ini dikatakan Staf ahli Menteri Kebudayaan dan Pariwisata RI bidang Hubungan Antar Lembaga Drs I Gusti Putu Laksaguna CHA saat tampil membekali Pelayanan Prima bagi Aparatur Pemerintah di Provinsi Sulut, yang digelar Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Sulut, Rabu lalu (1/6). “Pariwisata harus berbasis masyarakat. Sehingga bukan hanya tugas Ibu dan Bapak saja yang berperan, tapi juga masyarakat. Kalau berkelanjutan, ekonomi bisa bertahan,” jelasnya. “Keunikan dan kekhasan daerah harus diinventarisir. Apa saja yang unik di Sulut. Misalnya ada Tarsius di Tangkoko. Nah, akan menarik kalau dikemas dengan luar biasa,” urainya. Kadis Budpar Sulut Ir MHF Sendoh juga tampil sebagai pemateri dengan materi “Pengembangan Kepariwisataan di Sulut. Dan Sekretaris Disbudpar Meiske E Siwi SPd MPd tampil dengan materi English for Tourism.(gyp/**)

Budi Santoso

Keluarga Miskin Terima Layanan Sama Biaya Ditanggung Jamkesmas dan Jamkesda MANADO — Jaminan Kesehatan Masyarakat (Jamkesmas) dihadirkan untuk membantu masyarakat miskin. Sayang, ada saja paramedis yang kurang berorientasi untuk membantu masyarakat miskin. “Ada juga perawat atau dokter yang lebih mendahulukan yang bukan Jamkesmas karena ratarata gratis,” ujar sejumlah

keluarga pasien di RSU Prof Kandow. Berdasarkan fakta ini, makanya Dinas Kesehatan Sulut secara khusus menyosialisasikan seluk beluk Jamkesmas, terutama kepada semua dokter, perawat, dan pegawai kesehatan dengan tujuan mempermudah pelayanan bagi para pasien. “Karena ada jaminan bahwa

keluarga miskin mendapat pelayanan kesehatan gratis dari pemerintah,” tukas Kadis Kesehatan Sulut dr Maxi Rondonuwu DHSM dalam Sosialisasi Jamkesmas dan Jamkesda serta Pertemuan Kemitraan dengan Swasta dan Dunia Usaha, 30-31 Mei, di Hotel Makatembo Tinoor. Katanya, diharapkan bagi paramedis jika ada keluarga miskin yang datang rawat inap, entah di rumah sakit atau Puskesmas, harus mengecek kartu PKH agar mendapat pelayanan

Peserta Jamkesmas ♦ ♦ ♦ ♦ ♦

Terdaftar sebagai keluarga miskin Memiliki kartu peserta PKH Menunjukkan kartu PKH setiap meminta pelayanan kesehatan Mendapat pelayanan di rumah sakit maupun Puskesmas Peserta dari luar daerah biaya ditanggung provinsi.

sesuai dengan prosedurnya. “Masyarakat miskin juga berhak mendapat pelayanan yang sama karena biaya mereka dijamin oleh pemerintah,” tutur Rondonuwu. Dia juga menegaskan, baik

STRATEGIS: Sebagai pulau terluar, Miangas butuh infrastruktur transportasi yang memadai. Salah satunya dermaga, yang seperti dalam gambar ini telah diperpanjang, dan tahun ini akan diperkuat lagi.

Frangky: Kami Maksimalkan Layanan

Tambah Daya-Pasang Baru Dikeluhkan perumahan di Paniki. MANADO — Keluhan demi Manajer Cabang PLN Manado keluhan terlontar dari calon Frangky Mewengkang menyatakan, pelanggan pasang baru listrik dan untuk melayani berbagai permintaan pelanggan eksisting untuk tambah calon pelanggan dan pelanggan itu daya gratis. Menurut mereka, harus mereka telah berusaha makismal, dan menyetor dulu baru petugas PLN semua sudah dikondisikan secara melayani permohonan mereka. optimal secara internal dengan “Masa’ untuk tambah daya gratis maksimal. “Jika ada keluhan maka perlu rumah saya dari 450 VA ke 1.300 VA, diselesaikan dengan aturan yang petugas minta bayaran 500 ribu. Kan, berlaku. Dan, tidak ada biaya yang sesuai pemberitahuan PLN bahwa timbul dari tambah daya gratis,” ujar layanan itu gratis sampai bulan Juni,” Frangky Mewengkang Mewengkang. keluh Arsyad, sebut saja demikian, Dia menambahkan, soal masih adanya praktik warga Dendengan. ada uang baru dipasang, kata Mewengkang, “Kalau saya sampai sekarang belum dipasangsilahkan dilaporkan. “Jika ada pegawai PLN yang pasang. Saya sudah bayar 1 juta lebih untuk terlibat, pasti akan ditindak,” tukasnya. Selama ini permohonan yang 900 VA. Bukan soal bayaran, tertundanya pemasangan itu lantaran material tapi komitmen pelayanan yang kami tuntut,” ujar kurang.(irz) Lucky, calon pelanggan di salah satu kawasan

Jamkesmas atau jaminan kesehatan daerah (Jamkesda) syarat utamanya adalah kartu Program Keluarga Harapan (PKH). “Kartu PKH wajib dibawa,” katanya.(tr-11/irz)

Dinkes, Kawasan Tanpa Rokok MANADO-Kompleks perkantoran Dinas Kesehatan (Dinkes) Sulut dicanangkan sebagai Kawasan Tanpa Rokok (KTR), Rabu (1/6). Dalam launching yang dilakukan dalam apel bersama tersebut, Kadis Kesehatan Sulut dr Maxi R Rondonuwu DHSM mengungkapkan, perkiraan WHO, pada 2030 nanti, dari 70 persen kematian yang disebabkan rokok akan terjadi di negara-negara berkembang termasuk Indonesia. “Sejalan dengan hal tersebut, Riset Kesehatan Dasar 2010 menyebutkan prevalensi perokok saat ini sebesar 34,7 persen yang artinya lebih dari sepertiga penduduk merupakan perokok. Indonesia sendiri menduduki peringkat ke3 dengan jumlah perokok terbesar di dunia setelah China dan India,” tandas Rondonuwu. Hadir pula dalam launching KTR, Kepala PT Askes Regional

X dr Budi Mohamad Arief MM dan jajarannya. “Kawasan Tanpa Rokok adalah ruangan atau area yang dinyatakan dilarang untuk kegiatan merokok atau kegiatan memproduksi, menjual, mengiklankan dan atau mempromosikan produk tembakau,” ujarnya. Dia menambahkan, penetapan jajaran Dinkes Sulut sebagai KTR adalah upaya untuk memberi perlindungan kepada pegawai dan masyarakat terhadap risiko ancaman gangguan kesehatan karena lingkungan tercemar asap rokok. Fakta membuktikan, bahaya tembakau terhadap kesehatan sangat besar. “Asap rokok pemicu sedikitnya 25 macam penyakit mulai dari penyakit saluran pernafasan, kanker paru-paru, penyakit pembuluh darah, impotensi, stroke, hingga kanker kandung kemih,” urainya. (gyp)

HIDUP SEHAT: dr Maxi R Rondonuwu DHSM ketika mencanangkan KTR, Rabu lalu (1/6).


12 JUMAT, 03 JUNI 2011

20 Ribu Warga Sulut Peringati Hari Lahir Pancasila

Memanggil Garuda Kembali LUAR biasa animo warga Sulawesi Utara dalam memaknai hari lahirnya Pancasila pada Rabu (21/6) lalu. Sekira 20 ribu warga Sulut yang hadir menyatakan tekad bahwa Pancasila adalah harga mati. Pelopor kegiatan ini Olly Dondokambey SE mengatakan ini merupakan gambaran realita yang sedang kita alami. Keterpurukan anak bangsa terjebak pada radikalisme dan sayap kanan yang membangun negara di atas negara dengan dalil agama dan paham yang lainnya. Sisi lain eksploitasi alam serta aset bangsa yang terjajah oleh sikap neoliberalisme. “Makanya dipandang perlu dari utara memanggil kembali Garuda yang isinya sebagai idiologi bangsa untuk ditegakkan semangat yang dibaharui terus menerus dengan deklarasi Miangas melihat NKRI dan Pancasila harga mati,” tegasnya. Peringatan hari lahirnya Pancasila yang dipusatkan di kawasan Taman Kesatuan Bangsa (TKB) Kota Manado tersebut, diikuti berbagai elemen—PNS, siswa, ABRI, Polri, Ormas Keagamaan, Ormas Sosial dan masyarakat umum. Berkumpul dari Lapangan KONI Sario, dilanjutkan jalan Pancasila dengan menyusuri Jalan Sam Ratulangi menuju TKB. Ikut hadir dan mendukung acara ini Gubernur SH Sarundajang Danlantamal VIII Manado Laksma TNI Sugianto SE M.AP, Danrem 1331/STG Kolonel Inf Robert Lumempouw, Danlanudsri Letkol Penerbang Jorry Koloay dan para pejabat penting di Sulawesi Utara.(ras)

DIPERJUANGKAN: Olly Dondokambey akan mengapresiasikan Pakta Miangas dan TKB di pusat.

MENDUKUNG: Dari Muspida, ABRI dan politisi ikut hadir.

DITERIMA: Gubernur SH Sarundajang menyerahkan dua pakta pada Olly Dondokambey.

DIDOAKAN: Lima pemuka agama melakukan doa bersama.

DIBAWA KE DPR-RI: Olly Dondokambey bersama Panpel melakukan jumpa pers.

SUKSES: Melakukan pelepasan balon bersama.

PANCASILA HARGA MATI: Parade ribuan warga Sulut di peringatan hari lahir Pancasila saat tiba di TKB.

JAGA SULUT: Bersama perwakilan Relawan Sulut Aman.

MUTLAK PANCASILA: Olly Dondokambey dan SH Sarundajang menyaksikan parade dari TNI AD.

PENUH SESAK: Gelar barisan di Lapangan KONI Sario.

SUPPORT: Para politisi PDIP ikut hadir.

TAK GENTAR: Barisan PDIP saat tiba di TKB.

MEMBAUR: Olly Dondokambey ikut berjalan dari KONI ke TKB.


Ada persoalan kemasyarakatan, atau peristiwa maupun kegiatan di sekitar lingkungan Anda?

MP

SMS atau Hubungi

0852 9825 8823 0852 5660 9655

13

JUMAT, 03 JUNI 2011

Art: rusman linggama

INFRASTRUKTUR

Gaji 13 Sedot 29 M

Kantor Lurah Paal 4 Dikeluhkan WARGA Lingkungan V Kelurahan Paal 4 mengeluhkan pembangunan kantor lurah di wilayah mereka. Pasalnya, lahan yang direncanakan untuk pembangunan kantor tersebut, ternyata sering digunakan warga untuk berolahraga. “Hanya lapangan ini yang menjadi tempat kami melakukan aktifitas olahraga,” kata Mike, warga setempat. Ditambahkan Mike, juga IRT di Paal 4, lahan ini kerap dipakai untuk acara-acara tertentu. “Lahan itu sangat penting warga lingkungan ini. Kalau dibangun kantor lurah, kami tidak tahu akan menggunakan lahan yang mana lagi,” ujar ibu setengah baya, yang enggan menyebutkan nama lengkapnya. “Sebaiknya pemerintah mencari lahan baru

Dianggar di APBD 2011 Untuk 8504 PNS

Baca Kantor... Hal: 14

LANTAMAL VIII

irfan sembeng/manado post

Promosi Pariwisata

JALAN PANCASILA: Barisan pembawa bendera Merah Putih menyusuri jalan Sam Ratulangi, menuju kawasan Taman Kesatuan Bangsa di peringatan hari lahirnya Pancasila pada Rabu (1/6) lalu.

Pemekaran Bunaken Dinanti Warga marcus/manado post

DIMATANGKAN: Diskusi bersama Lantamal VIII dengan para sponsor, Selasa (31/5) lalu.

DALAM rangka ikut mendukung serta promosi pariwisata di Sulut, terlebih di Kota Manado, Lantamal VIII Manado akan menggelar berbagai event. Kegiatan ini rencananya akan digelar mulai pertengahan bulan ini. Pun selain itu juga untuk meningkatkan pengamanan di perairan. Untuk mensukseskan even tersebut, Lantamal mempercayakan Manado Post sebagai media patner yang disponsori Mega Mas serta beberapa sponsor lainnya. Danlantamal VIII Manado, Laksma TNI Sugianto SE M.AP, mengatakan event ini akan diisi berbagai kegiatan, diantaranya, senam, fun bike, ada atraksi terjun payung dan pesta malam. Baca Promosi... Hal: 14

MANADO - Rencana Pemerintah Kota Manado untuk memekarkan wilayah Kecamatan Bunaken mendapat dukungan warga. Bahkan, sejumlah warga yang diwawancarai mengaku tidak sabar lagi dengan rencana tersebut. “Melalui pemekaran, diharapkan pelayanan pemerintah akan lebih menjangkau masyarakat. Apalagi, selama ini pemerintah kurang memperhatikan kondisi masyarakat kepulauan,” ujar Joseph Lendo, warga Molas.

Pernyataan senada diungkapkan Michael Sumakud, warga Alungbanua. Menurutnya, dengan adanya pemekaran, masyarakat bisa terbantu dalam mengurus berkas-berkas kependudukan. “Selama ini kami warga kepulauan harus ke Manado untuk mengurus KTP dan sebagainya. Mudahmudahan setelah dimekarkan akan lebih mempermudah masyarakat yang bermuking di kepulauan,” jelasnya. Sebelumya Camat Bunaken

Vicky Pesik mengatakan, rencana pemekaran dalam tahap pembahasan lebih lanjut. Rencana tersebut, dirasa sangat penting mengingat Bunaken memiliki wilayah yang cukup luas yaitu sekira empat ribuan hektar. “Wilayah yang luas ini tentunya sangat sulit untuk dilayani secara maksimal. Apalagi, Bunaken juga memiliki kelurahan yang berada di kepulauan sehingga memerlukan Baca Pemekaran... Hal: 14

MANADO – Pemerintah Kota Manado sudah siap menyalurkan gaji 13 untuk Pegawai Negeri Sipilnya. Dipastikan dana Rp29 miliar akan tersedot untuk pembayarannya. Hal ini dibenarkan Wali Kota Manado Dr Ir Vicky Lumentut. “Dananya sudah ada karena sudah tertata di APBD 2011,” ungkap Lumentut. Wali kota murah senyum ini mengatakan pihaknya tinggal menunggu putusan dari Kementerian Keuangan. “Kalau sudah ada Juknis (Petunjuk Teknis) dari Kementerian Keuangan maka akan langsung disalurkan, karena memang anggarannya sudah ada,” tegas pria yang juga Ketua Partai Demokrat Sulut ini.

Vicky Lumentut

Ditemui terpisah Sekretaris Kota (Sekkot) Manado Harold Monareh mengatakan bahwa bahwa dana tersebut untuk seluruh PNS di Pemkot. “Tercatat ada 8504 PNS yang akan menerima gaji 13,” terang Monareh. Salah satu PNS di lingkungan Pemkot Manado, mengaku senang jika gaji 13 akan segera dicairkan, karena banyak kebutuhan yang mendesak. “Syukurlah kalau segera disalurkan, asalnya jangan dipersulit,” kata pria yang biasa dipanggil Jhon ini.(ras)


14

Ada persoalan kemasyarakatan, atau peristiwa maupun kegiatan di sekitar lingkungan Anda?

MP

SMS atau Hubungi

0852 9825 8823 0852 5660 9655

JUMAT, 03 JUNI 2011

KANTOR... Sambungan dari Hal 13

yang lebih representatif,” lanjutnya. Lurah Paal 4 Astry Musmar yang dikonfirmasi, mengaku sangat menyesalkan penolakan warga tersebut. Menurutnya, lahan yang akan dibangun kantor lurah adalah milik negara. Jadi, tidak selayaknya warga melakukan penolakan dengan alasan fasilitas publik. “Lagipula, kantor lurah ren-

cananya akan dibangun di pinggir lapangan. Jadi, tentunya tidak terlalu banyak memakai lahan,” jelasnya. Lebih lanjut, Musmar mengatakan pembangunan kantor lurah sangat mendesak. Apalagi, kantor lurah yang lama sudah tidak representatif lagi. “Kalau kantor lurah berada di lahan tersebut, maka pelayanan pada masyarakat akan lebih baik. Selain itu, tugas pengontrolan wilayah juga akan berjalan dengan baik,” tandasnya. (cw-01/ras)

Art: rusman linggama

Dispar Dilarang Urus Izin Usaha MANADO—Bagi para pelaku usaha di bidang pariwisata tidak perlu lagi mengurus izin di Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Manado. Ini merupakan tindaklanjut dari UU Nomor 10 Tahun 2009 tentang Kepariwisataan. “Sesuai perundang-undangan

tersebut, Dispar tidak lagi melayani izin usaha pariwisata. Tetapi hanya melayani pendaftaran dan pemberian rekomendasi. Selain itu, kami juga bertugas melakukan peninjauan dan analisa kelayakan usaha,” jelas Kadispar Manado Hendrik Warokka. Dikatakannya, izin usaha pariwisata hanya bisa diurus di Kantor Badan Pelayanan Perijinan Terpadu (BPPT) Manado yang berada di Tikala. Meski begitu, para pelaku usaha harus membawa serta surat rekomendasi Dispar terlebih dahulu. “Surat rekomendasi tentunya hanya bisa dikeluarkan setelah usaha tersebut dianggap layak sesuai peraturan yang berlaku. Meski begitu, tidak akan sulit jika semua berkas dan persyaratan telah dipenuhi,” pungkasnya.(cw-01/ras)

MARKUS/MANADO POST

PAHLAWAN KEBERSIHAN: Seorang petugas kebersihan akan memulai aktivitas membersihkan jalan Sam Ratulangi pada Rabu (1/6) pagi lalu.

Pesta Dugem Berujung Perkelahian

Sejumlah Wanita Cantik Saling Pukul Minuman keras masih menjadi momok penyebab terjadinya tindakan-tindakan kriminal. Lihat saja tingkah sejumlah wanita yang baru habis dugem di salah satu tempat hiburan di Kota Manado justru terlibat perkelahian.

SETELAH semalam suntuk pesta di salah satu tempat hiburan di Kota Manado dua kelompok wanita adu fisik di depan Café Corner di yang beroperasi di Kawasan Bahu Mall, pada Kamis (2/6) kemarin, sekira pukul 04:00 Wita.

Tak ayal, beberapa wanita terluka. Seperti yang dialami seorang wanita berinisial MR alias Monalisa (20) warga Kleak Lingkungan V, Malalayang, menderita luka robek di dahinya dan jatuh pingsan. “Saya tadinya tidak tahu apa-apa. Saya melihat teman saya bertengkar dengan seorang perempuan. Kami melerainya. Namun saat melerai, saya dilempari perempuan itu,” terangnya. “Sebelumnya saya dihajar dari belakang lalu dilempari benda yang melukai dahi saya. Saya jatuh pingsan dan sadar sudah di RSU Prof

PROMOSI... Sambungan dari Hal 13

“Selain itu ada kegiatan sosial berupa, pengobatan gratis dan donor darah serta aksi bersihbersih pantai,” terang Sugianto. “Kegiatan ini, kami juga kan menurunkan beberapa kapal perang yang akan dipamerkan di bibir pantai Manado. Yang jelas akan meriah demi meningkatkan dayatarik pariwisata Sulut sekaligus mengamankan laut Sulut,”ucapnya.(tr-20/ras)

Kandou Malalayang,” lanjut wanita berparas cantik. Menurutnya, perempuan yang melemparkan sebuan benda yang membuat dirinya pingsan, diketahui berinisial SN alia Lin. Kapolsek Malalayang Kompol Reino Bangkang MSi, melalui Kasi Humas, Ipda Hanny Thomas, mengatakan kasus ini sedang dalam pengembangan. “Kami sudah terima laporannya. Korban sudah kami visum dan diperiksa. Sedangkan Pelakunya masih dalam penyelidikan.” terang Hanny.(tr-20/ras)

PEMEKARAN... Sambungan dari Hal 13

waktu dan biaya lebih besar untuk dijangkau,” tandasnya. Pesik menambahkan, Pemkot Manado sedang melakukan sosialisasi kepada masyarakat terkait rencana ini. Meski begitu, diakuinya, rencana tersebut sudah menuai dukungan penuh dari masyarakat Bunaken. “Mudah-mudahan rencana ini segera direalisasikan dalam waktu dekat. Supaya pelayanan kepada masyarakat bisa lebih maksimal,” pungkasnya. (cw01/ras)


Ada persoalan kemasyarakatan, atau peristiwa maupun kegiatan di sekitar lingkungan Anda?

MP

15

SMS atau Hubungi

0852 9840 4021

JUMAT, 03 JUNI 2011

Art: Amos Tempone

SMPN

Per Minggu 1 Motor Lenyap

Cetak Prestasi Membanggakan DALAM seleksi olimpiade sains nasional (OSN) yang dilaksanakan Mei lalu, SMP Negeri 2 Bitung mendapatkan hasil memuaskan. Untuk tingkat Kota Bitung, sekolah ini mendapatkan nilai tertinggi pada 3 dari 4 mata pelajaran yang dipertandingkan. Para wakilnya mendapatkan nilai tertinggi untuk mata pelajaran Biologi, Fisika dan IPS. “Hanya mata pelajaran Matematika yang kita kalah,” kata Kepala Sekolah, Yulius Ondang, kemarin.. Setelah hasil semua kabupaten/kota diranking, nilai siswanya juga tertinggi untuk mata pelajaran Biologi dan IPS se-Sulut. “Ini tak lepas dari bimbingan para guru yang secara terprogram membentuk sanggar mata pelajaran. Secara rutin dilaksanakan olimpiade mata pelajaran di sekolah meski tak ada OSN,” katanya. Tahun lalu salah satu siswanya juga mewakili Sulut pada OSN di Medan untuk mata pelajaran IPS. Ini merupakan sesuatu yang membanggakan bagi masyarakat Bitung, bukan hanya SMP Negeri 2.(sto/ddt)

GELIAT

Seriusi Sosialisasi Penggunaan Elpiji SEBAGIANbesar warga masyarakat belum bisa menerima program konversi minyak tanah ke gas yang tengah dilaksanakan PT Pertamina bersama pemerintah Bitung. Karena itu, Wakil Ketua Dekot Bitung, Maurits Mantiri mengingatMaurits Mantiri kan agar sosialisasi penggunaan kompor dan tabung gas dilakukan dengan serius. “Pemerintah mesti buat uji coba dulu dan menyakinkan masyarakat bahwa penggunaan elpiji itu aman. Dan, bicara keamanan masyarakat itu memang tanggung jawab pemerintah,” kata Mantiri, kemarin. Ia menambahkan, sosialisasi tak bisa dilakukan setengah hati atau hanya melalui iklan maupun spanduk. “Praktekkan di hadapan masyarakat mulai dari kecamatan, kelurahan kalau perlu sampai di rumah-rumah warga,” tambahnya. Menurutnya, bila ternyata masyarakat belum bisa menerima, pemerintah tak bisa memaksakan konversi minyak tanah ke gas. Ia menegaskan, kalau itu terjadi pemerintah tak bisa langsung menarik minyak tanah dari tengah masyarakat. “Terutama warga miskin, mereka berhak mendapatkan BBM bersubsidi,” tegasnya.(sto/ddt)

Diduga Ada Sindikat Luar Daerah

Budi Siswanto/Manado Post

PAHLAWAN ADIPURA: Meski hujan gerimis, puluhan petugas kebersihan tetap bekerja dan mengangkat sampah. Tampak seorang petugas kebersihan melaksanakan tugasnya di ruas jalan Walanda Maramis, Kecamatan Madidir di hari libur seperti kemarin.

Pecandu Terifveksi HIV/AIDS Sulit Dilacak BITUNG—Secara akumulatif, sejak 2001 hingga April 2011 Bitung telah mengoleksi 180 pengidap HIV/ ADIS. Namun, angka yang diperoleh dari Dinas Kesehatan Bitung itu merupakan temuan. Kemungkinan besar jumlahnya masih bisa bertambah karena ada yang belum ditemukan. Kepala Bidang Pengendalian Masalah Kesehatan Dinas Kesehatan

Bitung, Franky Soriton mengatakan, kelompok potensial pengidap HIV/ AIDS yang paling sulit dideteksi adalah pecandu narkoba. “Sangat mudah terinfeksi melalui penggunaan jarum suntik yang tidak steril,” katanya, kemarin. Ia mengatakan, yang menjadi masalah adalah sulitnya melacak para pecandu narkoba. Padahal, diyakininya cukup banyak pengguna

obat-obat terlarang di Bitung. “Belum ada data pasti berapa jumlahnya,” katanya. Cara yang ditempuh untuk melacaknya adalah dengan melibatkan LSM yang turun ke tengah masyarakat. Selain itu dengan menyertakan pecandu yang telah didapati terinfeksi HIV/AIDS. “Biasanya sesama pengguna narkoba saling kenal dan mereka yang mengarahkan kami,” ujarnya.(sto/ddt)

BITUNG — Rata-rata hampir 5 motor dicuri tiap bulannya. Ini terlihat dari data pencurian kendaraan bermotor (curanmor) di Bitung Januari-Mei 2011. Ini juga berarti tiap minggu 1 motor lenyap digasak maling. “Tahun lalu di periode sama ada 20 kasus curanmor,” ujar Kasubag Humas Polres Bitung, AKP Jemmy Laluyan, kemarin. Menurut Laluyan, dari 23 kasus itu 5 diantaranya telah terungkap dan sudah dilimpahkan ke pengadilan 24 Mei lalu. Pelakunya dua orang dengan 5 laporan berbeda. “Satu tukang ojek, satunya lagi mahasiswa di salah satu perguruan tinggi,” kata Laluyan, tanpa menyebutkan identitas mereka. “Mereka mengaku telah 8 kali mencuri. 7 di Bitung dan satu di luar daerah. Tapi, sampai saat ini kita baru menerima lima laporan,” tuturnya. Ia menambahkan, pencurian banyak terjadi terhadap kendaraan roda dua yang parkir di tepi jalan dan ditinggal pemiliknya. Meski begitu, motor yang parkir di tempat ramai dan pemukiman

Curanmor

Januari-Mei 2011 Bulan Januari Februari Maret April Mei

Kasus

3

total anggaran untuk pembangunan infrastruktur dari APBD mencapai 58 miliar. Sekarang hanya 29 miliar,” ujar Tambuwun, baru-baru ini. Menurutnya, penurunan anggaran itu membuatnya kewalahan mengatur penggunaannya. Misalkan untuk memenuhi permintaan masyarakat untuk memperbaiki dan membangun

jalan. “Kalau tahun lalu ada 86 paket proyek, tahun ini hanya 26,” tuturnya. Ia pun mengeluh kekurangan anggaran operasional untuk kantornya. Menurutnya, untuk membayar tagihan listrik ia harus merogoh kocek pribadinya. “Seperti tagihan listrik yang bisa sampai 6 juta per bulan. Saya juga bingun karena sebelum-

sebelumnya dengan pemakaian yang sama tagihan hanya 1,8 juta,” paparnya. Di tempat terpisah, Sekretaris Dinas PU, Harly Sualang berharap ada penambahan anggaran. Baik untuk operasional kegiatan maupun pengerjaan proyek. “Mudah-mudahan terakomodir di APBD perubahan,” harapnya.(sto/ddt)

6 6

Total: 23 Sumber: Polres Bitung

pun tak luput dari tindakan curanmor. “Waktu pencurian dilakukan antara pukul 23 malam sampai 4 dinihari,” jelasnya. Laluyan lebih lanjut menduga ada sindikat curanmor dari luar daerah. “Kemungkinan itu sedang kami tindaklanjuti dengan bekerjasama dengan polres-polres lain,” tuturnya. Kapolres Bitung, AKBP Satake Bayu menegaskan, polisi akan berupaya mengungkapkan setiap kasus. Pelakukanya akan ditahan dan diproses sesuai hukum yang berlaku. “Selain itu kami minta setiap pemilik kendaraan untuk lebih waspada,” ingatnya. “Parkir kendaraan di tempat yang terang dan aman. Kunci kendaraaan dan jangan pernah lupa mencabut kunci bila parkir di tempat umum,” tegasnya.(sto/ddt)

PU Harapkan Tambahan Dana di APBD-P BITUNG — Peningkatan berbagai infrastruktur seperti jalan, jembatan dan tanggul terus dilakukan Pemkot Bitung. Hanya saja, di tengah tingginya desakan dan aspirasi masyarakat untuk perbaikan dan pembangunannya, anggaran untuk itu justru turun. Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Bitung, Max Tambuwun mengeluhkan hal itu. “Tahun lalu

6

2

Max Tambuwun


16 JUMAT,3 JUNI 2011


CMYK

16

Ada persoalan kemasyarakatan, atau peristiwa maupun kegiatan di sekitar lingkungan Anda?

MP

SMS atau Hubungi

0813 4059 5986

KAMIS, 02 JUNI 2011

Pungut, Kepsek Ditindak KEPALA Sekolah (Kepsek) SMA/SMK yang memungut biaya terhadap siswa saat pengambilan ijazah akan ditindak tegas. Hal ini diungkapkan Kepala Dinas Pendidikan Nasional, Pemuda dan Olahraga (Diknaspora) Wendy Karwur Tomohon Drs Wendy Karwur melalui Kepala Bidang Menengah Umum Diknaspora Sonny Saruan MPd. “Penyerahan ijazah di sekolah tidak dipungut biaya dalam bentuk apapun,” tegas Saruan seraya menambahkan ijazah akan dikirim langsung dari Dinas Pendidikan Provinsi ke sekolah-sekolah tanpa dipungut biaya. Saruan menegaskan jika ditemukan adanya pungutan, akan dipanggil Kepsek bersangkutan dan dimintakan pertanggungjawaban. Hanya saja, tambah Saruan, untuk penyerahan ijazah belum ada kepastian waktu. “Kita lagi menunggu blanko ijazah dan P7 dari pemerintah provinsi,” terangnya. Ia pun meminta seluruh stakeholder, terutama orang tua untuk tak segan-segan melapor jika dipungut biaya saat mengambil ijazah. (vip/syl)

Moningka Cs Tuding Askes Kejar Profit Bantu Panti Asuhan, Bersihkan Terminal Beriman TOMOHON- Sebanyak 140 peserta Pendidikan dan Pelatihan Pra Jabatan (Diklat Prajab) Golongan III Angkatan X Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Tomohon 2011, menerapkan ilmu yang didapatkan selama pendidikan. Aksi sosial dan peduli lingkungan dilakoni ratusan calon birokrat handal dan profesional dibawah bimbingan Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Tomohon Masna Pioh SSos. Didahului dengan membersihkan kompleks Terminal Beriman, sekira pukul 06:00 Wita Rabu (1/6). Usai dari terminal, dilanjutkan dengan anjangsana ke Panti Asuhan Mefiboset Yayasan Keluarga Kristus, Kuranga Talete II Tomohon Tengah dengan memberikan bantuan berupa beras, telur, dan mie instan. Bantuan ini diserahkan Ricky Laloan, Kabid Diklat BKD Tomohon. “Kunjungan ini merupakan bukti rasa senasib sepenanggungan yang ditunjukkan para peserta pra jabatan,” terang Laloan. Friska Siregar, Bendahara Panti Asuhan Mefiboset mengungkapkan terima kasihnya kepada para peserta pra jabatan dan BKD Tomohon karena mampu menghadirkan berkat lewat bantuan sembako yang diberikan. “Bantuan ini akan dimanfaatkan untuk menghidupi sekitar 31 anak yang ada di panti. Selama ini memang belum ada sponsor, jadi mudah-mudahan parapesertaprajabatantetapbisamenjadisaluranberkat,” harapnya. “Selain Mefiboset, kami juga mengunjungi panti jompo Lidia,” terang Ketua Angkatan Fanly Solang dan Sekretaris Fike Rondonuwu melalui Bendahara Arline Tandiapa. (vip/syl)

TELADAN: Peserta Pendidikan dan Pelatihan Pra Jabatan (Diklat Prajab) Golongan III Angkatan X Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Tomohon 2011 saat membersihkan terminal Beriman.

SMP Lokon Expo di Mega Mall

Istimewa

NYAMAN: Kehadiran asrama di SMP Lokon akan meningkatkan efektivitas belajar mengajar siswa.

TOMOHON- Yayasan Pendidikan Lokon (YPL) melaksanakan Pameran SMP Lokon St. Nikolaus Tomohon 1 8 Juni 2011, di atrium Mega Mall Manado. Diketahui, YPL membuka

Rondonuwu: Tidak Unsur Profit, Bisa Audit Transparan

Istimewa

BIAYA IJAZAH

Marchel Hormati

SMP Lokon St. Nikolaus sebagai sekolah nasional plus dan menjalankan juga program asrama sebagai pilihan. Kurikulum SMP Lokon sendiri adalah kolaborasi kurikulum pendidikan

nasional dan kurikulum berbasis kehidupan yang sudah menjadi khas YPL. Nilai Plus SMP Lokon St. Nikolaus antara lain pengembangan sains dan matematika SMP-SMA yang dapat diselesaikan selama 1,5 tahun di SMP Lokon bekerjasama dengan Surya Institute pimpinan Prof Dr Yohanes Surya Jakarta. “Pameran SMP Lokon di Mega Mall Manado adalah untuk mengakomodir kerinduan masyarakat Kota Manado khususnya, terutama para orang tua yang karena sangat sibuk tidak sempat mengenal lebih jauh mengenai SMP Lokon St. Nikolaus” terang Hanny Rafael Tuerah SPd, Kepala SMP Lokon St. Nikolaus.(vip/syl)

TOMOHON- Belum adanya kerjasama atau Memorandum of Understanding (MoU) PT Askes dengan Rumah Sakit (RS) Gunung Maria Tomohon, yang menyebabkan pasien Yeliana Sumaimbang, warga Matani III tidak tercover Jaminan Kesehatan Daerah (Jamkesda), membuat Anggota Komisi C DPRD Kota Tomohon Youddy Moningka bersuara keras. Betapa tidak, Ketua Fraksi Partai Demokrat (FPD) DPRD Tomohon ini menduga PT Askes sendiri telah diuntungkan ratusan juta rupiah dengan kevakuman pelayanan. Padahal, program ini telah di-launching sejak 10 Mei 2011 dengan alokasi dana Rp1,2 Miliar di APBD 2011. “Adanya kevakuman ini diduga telah mendatangkan profit untuk Askes. Kasihan kan masyarakat belum bisa tercover karena alokasi dana miliaran rupiah yang dianggarkan di APBD diperuntukkan membantu masyarakat kurang mampu dalam pelayanan kesehatan,” serang Moningka saat berkunjung ke RS Gunung Maria, Rabu (1/6). Ferdinand Mono Turang, anggota Komisi C DPRD Tomohon pun menegaskan kinerja yang ditunjukkan Askes tak mencerminkan tekad melayani

Youddy Moningka

masyarakat, tapi lebih pada mencari keuntungan. Pasalnya, dengan kevakuman hampir sebulan, terindikasi modus baru mencari keuntungan dan bukan untuk pelayanan. “Harusnya kurun waktu sebulan dimanfaatkan untuk menyelesaikan MoU dengan pihak RS,” sambungnya. Seakan tak mau kalah, dr Meryta Rondonuwu, Kepala Askes Kota Tomohon menegaskan pihaknya tak pernah mengejar profit, sebab perusahaan sudah berbentuk nirlaba. Dijelaskannya, alokasi dana untuk Jamkesda 85 persen diperuntukkan untuk membiayai kesehatan langsung, 10 persen tidak langsung dan 5 persen untuk mencetak kartu serta membiayai tenaga kesehatan. “Tidak ada unsur profit dan itu bisa dilakukan audit secara transparan,” tangkisnya. (vip/syl)


Ada persoalan kemasyarakatan, atau peristiwa maupun kegiatan di sekitar lingkungan Anda?

MP

27

SMS atau Hubungi

0813 4009 0044

JUMAT, 03 JUNI 2011

Art: Amos Tempone

DINAS PU

Pemkab Bagikan Elpiji

Pembangunan Fisik Mulai Jalan DINAS Pekerjaan Umum (PU) Minut, segera melakukan langkah strategis untuk pembangunan fisik sejumlah proyek tahun anggaran 2011. Kadis PU Minut Ir Patrice Tamengkel mengatakan, untuk pembangunan di Minut, proyek fisik Dinas PU akan Tentunya segera dilakupengawasan tetap kan. Semua kontraktor sudah meakan dilakukan Dinas PU, sehingga lengkapi administrasi sebagai kontrol di lapangan langkah awal dimulai pekerjaan terkait proses fisik proyek. pengerjaan dapat Diharapkan berjalan maksimal. hasil proyek fisik ini dapat menjawab keinginan Ir Patrice masyarakat dari Tamengkel semua pekerjaan yang ada. “TenKadis PU Minut tunya pengawasan tetap akan dilakukan Dinas PU, sehingga kontrol di lapangan terkait proses pengerjaan dapat berjalan maksimal, dan semua kontraktor dapat mengerjakan proyek sesuai bestek,” ujar Tamengkel, yang sebelumnya berkiprah di Minsel ini. Ketua Panitia tender Dinas PU 2011, Yuddi M menyatakan, semua proses tender sudah berjalan dan saat ini tinggal melakukan pekerjaan fisik sesuai hasil pengumuman pemenang tender waktu lalu. Setiap batas waktu tertentu, panitia akan melakukan pengecekan di lapangan untuk melihat sejauh mana fisik pekerjaan yang sudah dilakukan. “Sesuai aturan kontrol hasil pekerjaan memang harus dilakukan,” kata Yuddi, kemarin.(sky/hjt)

Setiap Kecamatan 200 Tabung

BAGIKAN LANGSUNG: Bupati Minut Drs Sompie Singal menyerahkan tabung elpiji kepada keluarga di daerah Kecamatan Dimembe, belum lama ini.

AIRMADIDI—Pemkab Minut memberikan bantuan Elpiji di beberapa keluarga pada setiap kecamatan. Pembagian elpiji ini sebagai langkah sosialisasi program konversi Minyak Tanah (MT). Menurut Bupati Minut Drs Sompie Singal MBA, yang membagikan lang-sung tabung itu, pembagian ini merupakan upaya pemerintah untuk menekan penggunaan MT, karena pemerintah pusat mulai mengurangi jatah BBM bersubsidi di semua wilayah Indonesia. Pemkab Minut kini berusaha agar masyarakat memahami pentingnya penggunaan elpiji, sehingga dapat digunakan

sehari-hari. “Cara penggunaan elpiji ini tergolong mudah, masyarakat jangan takut terhadap penggunaan elpiji sebab tidak berbahaya,” ungkap bupati. Dia menambahkan, di Minut diusahakan setiap kecamatan mendapatkan jatah sekitar 200 tabung elpiji, sehingga ada pemerataan dan program konversi MT di Minut dapat berjalan maksimal. Langkah ini akan dikoordinasikan dengan Pertamina, sehingga jatah elpiji di Minut dapat bertambah. “Diharapkan, penyaluran elpiji ini dapat tepat sasaran dan bermanfaat bagi masyarakat,” pungkasnya. (sky/hjt)

Enam Bulan CPNS Minut Nganggur SKPD Harus Serius Jalankan GST AIRMADIDI—Belum seriusnya sejumlah Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) menjalankan program Gerakan Sentuh Tanah (GST) mendapat warning keras Plh Sekda Minut Drs Johannes Rumambi. Katanya, siapa saja bisa memberikan laporan, SKPD mana yang tidak serius menjalankan program GST terutama di areal yng sudah ditentukan. Laporan itu akan menjadi bahan pertimbangan untuk mengevaluasi kinerja SKPD selama ini. “Kalau sampai sudah

diberikan seruan tapi tidak digubris, tentu kepala SKPD harus siap menerima konsekuensi,” tegas Rumambi baru-baru ini Dia menambahkan, saat ini ada beberapa SKPD yang dalam pantauannya tidak menjalankan sejumlah program dan itu menjadi perhatian serius untuk diberikan tindakan tegas. “Kepala SKPD harus bertanggung jawab dan pro aktif menggalakkan stafnya untuk turun lapangan melakukan sejumlah program penting, sebab itu menjadi penilaian,” tandasnya.(sky/hjt)

Terlambat Akibat Masalah Penerimaan AIRMADIDI—Sejak Januari 2011, CPNS Minut belum juga menerima SK Pengangkatan dan Nomor Induk Pegawai (NIP). Terhitung sudah memasuki bulan keenam sejak pengumuman kelulusan Desember 2010, mereka nganggur. Hal ini tentu saja merugikan daerah. Sebab harusnya mereka bisa dipekerjakan. “Sebagai CPNS kami minta pemerintah memperhatikan penempatan kerja kami, dengan secepatnya memberikan SK Pengangkatan dan NIP agar bisa bekerja,” kesal sejumlah CPNS Minut. Kepala BKDD Minut Frets Sigar SH membenarkan sudah sekitar 6 bulan CPNS Minut

DITUNGGU: Penyerahan SK CPNS seperti yang dilakukan gubernur kepada CPNS Pemprov sangat dirindukan oleh CPNS Minut.

belum bekerja, itu disebabkan karena penerimaan CPNS 2010 memang bermasalah sehingga pemerintah harus melakukan pemeriksaan kembali hasil ujian. Keterlambatan turunnya SK pengangkatan dan NIP CPNS Minut ini, juga berkaitan dengan

masalah itu. Namun saat ini BKD berusaha agar CPNS segera menerima SK dan NIP. “Dalam waktu dekat SK Pengangkatan dan NIP sudah akan turun dari BKN, sehingga mereka bisa dipekerjakan sesuai jurusan yang ditentukan,” ujar Sigar. (sky/hjt)


17 JUMAT, 03 JUNI 2011

Art: Marchel Hormati

TALAUD

Beri Perhatian ke Warga Desa BUPATI Talaud Drs Constantin Ganggali terus memberi perhatian bagi pengembangan dan pelayanan masyarakat desa yang tinggal di pulau perbatasan dan desa pinggiran kota. Menurut Ganggali, program diarahkan pada peningkatan pembaConstantin Ganggali ngunan fasilitas publik. Selain itu juga dikucurkan dana pembangunan dan pengembangan usaha ke warga. Ganggali juga aktif turun langsung untuk menyerap aspirasi warga dan memeriksa jalannya pemerintahan desa. “Bentuk pelayanan ini diterapkan secara menyeluruh diseluruh desa,” kata pemimpin peduli rakyat itu.(jeg/tas)

Berhasil Jalankan Tugas Penjabat Bupati Bolmut HRM Makin Dirindukan Warga TAHUNA – Sosok Drs Hironimus R Makagansa (HRM) makin melekat di hati rakyat Sangihe. Betapa tidak, dia dinilai sebagai sosok yang pantas memajukan kabupaten kepulauan ini. Sebab, semua tugas yang diembankan kepa-

danya selalu dijalani dengan baik dan berhasil. Mereka kemudian merujuk pada keberhasilannya meletakkan dasar pembangunan di Kabupaten Bolmong Utara (Bolmut) 2007 lalu. Bahkan, di antara penjabat bupati dan wali

kota daerah pemekaran, hanya Bolmut yang bisa melaksanakan pemilihan kepala daerah tepat waktu. Tidak itu saja, sosok HRM sempat menjadi kebanggaan warga Bolmut. Mereka terkesan enggan berpisah dengan pejabat yang cepat akrab dengan warga. Di kalangan jajaran Pendidikan Nasional (Diknas)

Sitaro Kembangkan Kerajinan Tangan Genjot Ekonomi Rakyat

Genjot Devisa Daerah PEMBANGUNAN dan pelayanan yang dilaksanakan Pemkab Talaud terus dipacu. Kabag Humas Talaud Izak Tamaroba mengatakan, program yang diterapkan saat ini di SKPD diarahkan pada pengembangan seluruh bidang. Izak Tamaroba Seperti pengembangan sektor pariwisata, perikanan dan kelautan, perhubungan, pembangunan dan pertanian. Pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) dan penyiapan fasilitas penunjang juga dilakukan Pemkab Talaud untuk menunjang program kemasyarakatan ini. “Program kerja yang difokuskan pada peningkatan pembangunan dan pelayanan publik ini bertujuan menggenjot devisa dan investasi ke Talaud,” ujar Tamaroba.(jeg/tas)

Provinsi Sulut, HRM juga dikenal sebagai pemimpin yang sangat peduli dengan bawahannya. Bahkan dia tidak segansegan berbaur bersama. ‘’Kami yakin, jika bapak (HRM, red) menjadi bupati, Sangihe akan maju. Semua tugas yang diembankan kepada beliau selalu berhasil dengan baik,’’ ujar PEMIMPIN MASA DEPAN: Diana dan Yoyon.(tas) HR Makagansa

PEDULI: Bupati Sangihe Drs Winsulangi Salindeho sosok pemimpin merakyat yang sangat peduli dengan warganya. Waktu kerjanya banyak dilakukan melayani seluruh warga Sangihe, termasuk warga di pulau perbatasan dan pinggiran kota. Tampak Salindeho saat bersama warga pulau perbatasan.

ONDONG– Program pemberdayaan masyarakat terus dipacu Pemkab Sitaro. Salah satu yang dilakukan yakni mengembangkan ekonomi kreatif. Hal itu diwujudkan dengan mengelola kerajinan dari industri masyarakat sebagai komuditi andalan yang punya nilai jual di masyarakat. “Program ini direalisasikan lewat pembuatan kerajinan tangan seperti souvenir dari bahan ginto, tikar dari bahan baku daun pandan serta perhiasan rumah dari hasil laut seperti kerang termasuk kuliner khas Sitaro dari pala, salak dan nangka,” ujar Bupati Sitaro Toni Supit SE, MM yang didampingi Kabag Humas Gandawari Mulalinda SIP, MSi, kemarin. Merealisasikan ini Pemkab Sitaro dan SKPD telah

Toni Supit

mengucurkan bantuan dan memberikan pelatihan bagi pengelola produk kerajinan tangan itu. ‘’Kami berharap dari pelatihan ini akan membuat warga pengrajin lebih kreatif dalam membuat kerajinan tangan.(jeg/tas)

Lomba Hari Lahir Pancasila PDIP Sitaro

Pererat Persaudaraan Warga LOMBA tarik tambang, panjat pinang dan rally motor yang digelar dalam rangka peringatan Hari Lahir Pancasila (Rabu, 1/6) di terminal Ulu Siau, berlangsung meriah dan sukses. Kegiatan yang disponsori DPC PDI-Perjuangan Sitaro itu melibatkan ratusan warga di Siau. Ketua Dekab Sitaro Djipton Bogar Tamudia dan sejumlah anggota Dekab turun langsung menyatu bersama warga me-

nyaksikan kegiatan spekta-kuler itu. Tampil akrab dan enjoy, Sekertaris DPC PDI-P Sitaro itu membuka dan menyerahkan hadiah bagi pemenang lomba. “Saya bangga karena kegiatan ini direspon positif seluruh komponen warga Sitaro,” ujar Tamudia. Menurut pria ramah dan peduli rakyat ini, kegiatan ini adalah wujud kepedulian dalam meningkatkan kebersamaan antara sesama warga. “Ini adalah

salah wujud penerapan semangat jiwa Pancasila,” kata Tamudia. Suksesnya kegiatan ini ikut disambut sukacita oleh warga Sitaro. “Kami memberikan apresiasi besar atas suksesnya kegiatan ini. Selain tingginya kepedulian PDI-P bagi warga, kegiatan ini adalah sarana mempererat tali persaudaraan antar sesama warga,” tukas Costan Lawere warga Lia MENYATU: Sekretaris DPC PDIP Sitaro yang juga Ketua Dekab Kecamatan Siau Timur.(jeg/tas) Djipton Tamudia bersama warga dalam lomba tarik tambang


18

Ada persoalan kemasyarakatan, atau peristiwa maupun kegiatan di sekitar lingkungan Anda?

MP

SMS atau Hubungi

0813 5692 9659

JUMAT, 03 JUNI 2011

Jalan Trans Jalur Maut

PNS

Tambah Libur Kena Sanksi

tiany Eugeni Paruntu. Asisten III Pemkab Minsel Drs James Tombokan menjelaskan, libur bersama tersebut hanya berlaku sejak tanggal 2. “Senin semua sudah wajib masuk kantor,” ujar mantan kepala BKDD Minsel, ini, kemarin. Karena libur cukup panjang, Tombokan mewarning PNS maupun tenaga kontrak untuk tidak menambah jadwal libur. “Aturan mengenai kepegawaian sangat jelas, jadi kami tegaskan akan ada sanksi jika tambah-tambah libur,” tandas Tombokan. Sayangnya pria berkumis tipis ini tak membeber secara detail sanksi-sanksi apa yang akan diberikan bagi PNS yang suka tambah libur. Sedangkan untuk tenaga honor dijelaskannya bisa saja kontrak kerja dipending. Sikap tegas Pemkab didukung masyarakat. Menurut Yubel Mamangkey, kewajiban PNS adalah melaksanakan tugas sesuai dengan amanat undang-undang atau aturan. “Jangan hanya suka terima gaji tapi malas melaksanakan tugas,” kecamnya. (vif/lee)

Tingkat Kecelakaan di Minsel Tinggi

Dokumen/Manado Post

James Tombokan

SEMUA Pegawai Negeri Sipil (PNS) bahkan tenaga kontrak yang ada di Minahasa Selatan (Minsel) sedang menikmati libur panjang. Ini sesuai dengan surat edaran yang dikeluarkan baik pemerintah pusat maupun Bupati Minsel Chris-

Budi Santoso

PRIMADONA: Pantai Moinit masih jadi salah satu tempat liburan menarik buat banyak warga di Sulut

Objek Wisata Kurang Terawat AMURANG— Libur panjang membuat objekobjek wisata di Minsel banyak di-kunjungi masyarakat. Pantai Moinit Indah, Pantai Molinow, Pantai Batu Kapal, Batu Dinding, Bukit Doa dan sejumlah tempat menarik lainnya, selalu dipadati warga yang datang dari berbagai wilayah. Sayangnya, semua objek wisata di Minsel kurang terawat. Buktinya di Pantai Moinit. Se-jauh ini tidak ada perhatian pemerintah untuk lebih mempercantik lokasi tersebut. Pun lebih parah lagi ada restribusi masuk yang ditarik masyarakat. Konon pengelolaannya belum diketahui secara jelas. Tak heran jika warga

berharap supaya pemerintah bisa memer-hatikan kondisi objek wisata di Minsel. “Memang kawasan wisata di Minsel perlu mendapat perhatian dari pemerintah. Apalagi objek wisata merupakan salah satu sentra penghasilan PAD cukup tinggi,” saran Hendly Barten Tuela salah satu tokoh pemuda Minsel. Dikatakannya, jika objek vital wisata di-kelola dengan baik maka PAD Minsel akan ber-tumbuh lebih pesat. Tapi jika tidak maka Minsel dari dahulu sekarang dan akan datang tidak akan mengalami perubahan. “Paling tidak juga promosi ke luar daerah harus dilakukan,” saran Tuela.(vif/lee)

AMURANG— Tingkat kecelakaan di Minahasa Selatan (Minsel) cukup tinggi. Data yang diperoleh koran ini di kepolisian resort (Polres) Minsel bagian lalu lintas (Lantas), memasuki semester pertama tahun 2011 ini, warga yang meninggal karena kecelakaan mencapai 23 orang. Menurut Kasat Lantas AKP Franky Manus, angka kecelakaan sampai meninggal dunia paling banyak terjadi di jalur trans Sulawesi. Angka ini menujukkan kawasan transportasi di jalur Minsel sangat berbahaya. Makanya untuk menekan angka kecelakaan, Manus mengaku terus melakukan sosialisasi kepada masyarakat supaya membawa kendaraan dengan kecepatan maksimal. Bahkan di sejumlah titik rawan kecelakaan akan dipasang baliho-baliho khusus. “Rambu lalu lintas di titiktitik rawan sudah banyak, tapi kenyataannya banyak yang

Jumlah Korban Meninggal Pada Kasus Kecelakaan di Jalur Trans Sulawesi Januari : 5 orang Februari : 5 orang Maret : 2 orang April : 4 orang Mei : 7 orang Sumber: Lantas Minsel

tidak mematuhinya. Makanya cara lain adalah dengan memasang baliho sebagai tanda peringatan,” tandasnya. Sementara itu masyarakat meminta supaya kondisi jalur di tikungan tajam Popentolan tepatnya di Jembatan Popentolen, Kecamatan Tumpaan, diminta supaya dipasang dinding betong sebagai penahan. “Di lokasi itu banyak kendaraan yang terjun bebas ke sungai. Jadi sangat baik kalau dibuatkan dinding khusus,” saran Tommy Malingkas warga pengguna jalan raya. (vif/lee)

AMURANG— Musim penerimaan siswa baru tahun ajaran 2011 dimulai. Hal ini terjadi setelah siswa baik SMP, SMA/ SMK sederajat bahkan SD sekalipun sudah menerima ijazah kenaikan dan kelulusan sekolah. Untuk SMA/SMK sendiri penerimaan

ijazah sudah lama dilakukan, tinggal pemberian rapot bagi siswa kelas VII dan VIII. Besok sesuai dengan jadwal, siswa SMP kelas IX akan menerima ijazah. Penerimaan ijazah sendiri dilakukan di sekolah masing-masing. Namun demikian Kepala Dinas

Penidikan Pemuda dan Olah Raga (Diknaspora) Drs Jan Rattu menegaskan, penerimaan ijazah tidak dipungut biaya. “Ini sudah menjadi keputusan bersama,” tegasnya. Dikatakan lagi, untuk penerimaan siswa baru di tahun ajaran baru memang

sudah akan dimulai. Dan semua sekolah yang menerima siswa baru harus mengikuti aturan yang berlaku. Paling tidak lanjut Rattu pihaknya akan melakukan pertemuan khusus dengan semua kepala sekolah untuk membicarakan proses penerimaan siswa baru.(vif/lee)

Dokumen/Manado Post

Penerimaan Ijazah Bebas Biaya RAWAN KECELAKAAN: Salah satu titik jalur Trans Sulawesi yang ada di Minsel.


Ada persoalan kemasyarakatan, atau peristiwa maupun kegiatan di sekitar lingkungan Anda?

MP

19

SMS atau Hubungi

0852 5662 5547

JUMAT, 03 JUNI 2011

Art: Alfian Tinangon

BUMDES

Gunung Potong Longsor

9 Hukum Tua Ratatotok ke Bogor SEMBILAN hukum tua di Kecamatan Ratatotok mendapat kesempatan berharga. Atas ijin Bupati Minahasa Tenggara Telly Tjanggulung, mereka diutus untuk mempelajari pengelolaan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) di Jakarta dan Bogor. Rombongan yang dipimpin Camat Ratatotok Jani Rolos SSos, ME terdiri dari Hukum Tua Desa Ratatotok Satu Maykri Senaen, Ratatotok Dua Herry Sarundajang, Ratatotok Jumra Hasan, Ratatotok Utara Wembenhard Porajow, Ratatotok Selatan Markus Korua, Ratatotok Timur Arifin Bantu. Juga, Ratatotok Tengah Kasim Mololonto, Ratatotok Tenggara Sovitje Porajow, dan Ratatotok Muara Tahir Umar. Rolos mengatakan, ini momen yang sangat berharga bagi hukum tua khususnya di wilayah Ratatotok Raya dalam meningkatkan kualitas guna mencari alternatif baru Pendapatan Asli Desa (PADes). ‘’Ini jelas memberi dampak yang positif untuk kemajuan desa khususnya dan Minahasa Tenggara umumnya. Sebab desa salah satu ujung tombak pembangunan. Kalau desa mandiri masyarakat sejahtera, Mitra juga maju,’’ jelas Rolos kemarin.(cw-04/tas)

PENANGANAN CEPAT: Longsor yang sering terjadi di jalan Gunung Potong harus ditangani serius supaya tidak terjadi berulang kali

Dari Perayaan HUT ke-38 Telly Tjanggulung

‘’Saya Bersyukur Bisa Melewati Pergumulan Berat’’ PERAYAAN HUT ke 38 Bupati Minahasa Tenggara (Mitra) Telly Tjanggulung, dirayakan secara sederhana di Atrium Kantor Bupati, kemarin (Kamis, 1/6). Orang nomor satu di Mitra ini mengumpulkan para hamba Tuhan, pejabat, hukum tua, camat dan warga dari 12 kecamatan dan 144 desa dan 12 kelurahan.

Dalam kesaksiannya, T2 – sapaan akrab Telly Tjanggulung—mengakui, umur yang diterimanya itu adalah pemberian Tuhan. ‘’Saya sangat bersyukur bisa memasuki usia yang ke-38. Semua hanya karena anugerah Tuhan,’’ katanya. Dia mengaku bersyukur karena bersama keluarga bisa melewati berbagai pergumulan

hidup yang berat. ‘’Luar biasa kasih dan anugerah Tuhan bagi saya dan keluarga. Saya berharap masyarakat Mitra diberkati oleh Tuhan,’’ katanya. Ibadah syukur ini dipimpin Pdt Honny Supit Sirapanji. Bersama hamba Tuhan se Kabupaten Mitra, termasuk Sekda Drs Freddy Lendo (Ketua GBI Sulut), Pdt Sirapanji sambil

menumpangkan tangan mendoakan bupati bersama keluarganya. T2 mendapat kesempatan memasang dan meniup lilin. Sebagai seorang pemimpin, jiwa melayani ditunjukkan. Kue dipotong dan dibagikan kepada mereka yang selama ini selalu setia mendukung semua kegiatan T2. Kakan Kementrian Agama Minahasa Tenggara Drs Ulyas

Taha, Ketua DPRD Tonny Lasut, Sekda Drs Freddy Lendo, camat, lurah, hukum tua, wakil masyarakat, tim doa dan wartawan mendapat pelayanan spesial. Perhatian khusus diberikan kepada omaoma. Satu persatu didatangi T2 dan disalami. ‘’Terima kasih untuk ibu bupati yang sudah memberi perhatian bagi kami para lansia,’’ tukas Altje Lele. (cw-04/tas)

Jalan Tababo Juga Tertimbun Tanah RATAHAN- Tinggi curah hujan sepekan terakhir ini mengakibatkan terjadinya longsor di dua tempat yang berbeda, kemarin. Jalan di kawasan hutan lindung Gunung Potong timbun tanah. Jalan yang merupakan perbatasan Kabupaten Minahasa dan Mitra ini tidak berfungsi maksimal. Begitu juga dengan jalan Liwutung menuju Belang terputus akibat longsor. Menurut salah satu personil Dekab Mitra Supardi Logor, longsor terjadi di perkebunan Tababo Kecamatan Belang. “Akibatnya

masyarakat dan petani Tababo dan Liwutung mengalami kesulitan untuk mengeluarkan hasil perkebunan dan pertanian mereka,” jelas Logor, kemarin. Untuk itu Logor meminta kepada instansi terkait agar segera mengambil tindakan. “Karena ini sangat mempengaruhi aktifitas ekonomi masyarakat,” ujar Logor. Sementara itu di kawasan hutan lindung Gunung Potong sebagai jalan trans provinsi hampir tak bisa dilalui kendaraan roda empat. Selain tertimbun tanah, pohon-pohon juga bertumbangan. Para pengguna jalan berharap pemerintah secepatnya menangani longsor yang kerap terjadi. “Jalan ini harus segera diperbaiki oleh pihak pemerintah agar supaya akses jalan normal kembali’’ ujar Marti Walintukan.(cw-04/tas)


Ada persoalan kemasyarakatan, atau peristiwa maupun kegiatan di sekitar lingkungan Anda? SMS atau Hubungi

MP

085240537110 08124481729

21

email: ham_mp@yahoo.com

JUMAT, 03 JUNI 2011

Art: Marchel Hormati

POLSEK

Lomba Pidato POLSEK Urban Kotabunan, Kabupaten Bolmong Timur banyak kreasinya. Guna mengimplementasikan program Kapolda Sulut, Kapolsek Kotabunan Komisaris Polisi (Kompol) Pawama mengPawama gelar lomba pidato se anggota polisi se Boltim. Uji public speaking para anggota polisi ini digelar pada Selasa (1/6) awal pekan ini. ‘’Lomba ini untuk mewujudkan polisi yang mampu berkomunikasi dengan masyarakat,’’kata Pawama kemarin. Akhir dari lomba yang menyedot perhatian masyarakat, Aiptu R Lumi dari Polsek Kotabunan keluar sebagai jawara. Menurut Kompol Pawama, lomba ini selain untuk mengasah kemampuan berbicara para anggotanya dalam bentuk pidato, lomba ini juga sebagai respon terhadap program Polda Sulut. “Makanya tema pidato diangkat tentang berbagai program dari Polda Sulut. Contohnya: pos kamling, polisi masyarakat (Polmas), Polisi ‘ba Kobong’, Polisi ‘Torang pe Teman’, Masalah Kelompok Radikal, Relawan Sulut Nyaman (RSN), dan Negara Islam Indonesia (NII),” jelasnya. Dalam lomba ini setiap polsek yang ada di Boltim mengutus perwakilannya. Setiap peserta diberikan waktu 10 menit untuk berpidato di muka para anggota yang hadir dan tim juri. (cw-03/ham)

Longsor Terjang Modayag

BERBAHAYA: Seorang ibu di Dusun I, Modayag Timur menunjuk lokasi bangunan yang longsor Senin (30/5).

Temukan Penyimpangan BOS TUTUYAN— Penggunaan dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di sekolah se Bolmong Timur (Boltim) masih rawan penyimpangan. Meski hanya sedikit, tapi hasil kajian dan pemeriksaan Inspektorat Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) pengelolaan dana BOS tak seusia petunjuk teknis (juknis). “Misalnya seperti keterlambatan pengunaan dana BOS, ada yang tidak dipunguti pajak, ada yang pajak sudah dipungut tapi belum disetor, dan ada penggunaan dana tidak sesuai peruntukan,” jelas Kepala Inspektorat Boltim Mieke Mamahit

Mieke Mamahit kepada wartawan ketika bertemu di kantor bupati, barubaruini. Namundemi-kian,secaraumum penggunaan BOS di sekolah-sekolah se-Boltim sudah dilaksanakan sesuai ketentuan. ‘’Sudah disalurkan ke sekolah penerima,’’tandasnya. Untuk yang ditemukan pelang-garan, Mamahit berjanji akan diberi sanksi. “Sanksinya adalah dengan memperbaiki kekurangan pada triwulan berikut,” katanya sambil menambahkan penyaluran dana BOS yang sudah diperiksa dari triwulan tiga dan empat 2010 serta terakhir triwulan pertama 2011.(cw-03/ham)

3 Rumah di Modayag Hancur TUTUYAN— Musibah nyaris menghampiri keluarga Meike Repi, warga Dusun I, Desa Modayag Timur, Kecamatan Modayag Induk. Pasalnya, anak perempuan Meike yang sedang di toilet, nyaris jadi korban tanah longsor. Peristiwa mengejutkan itu, terjadi sekira Senin (30/5), pukul 17.30 Wita. “Pasalnya anak saya se-mentara di toilet. Ketika tanah mulai bergoyang hebat, saya langsung cepat menarik anak saya ke luar,” katanya kepada wartawan, Kamis (2/6) kemarin. Dari raut wajah ibu muda ini, rona trauma

akibat longsor masih terlihat. ‘’Kami tak nyaman dengan kondisi seperti ini,’’katanya. Camat Modayag Induk Drs Rusdy Gumalangit, mengaku sudah mendapatkan laporan dari aparat desa. “Memang ada sekitar delapan rumah yang rawan longsor di daerah itu. Saya besok (hari ini, red) sekitar pukul 9.00 Wita akan langsung meninjau lokasi bersama aparat desa. ,” paparnya. Berdasarkan pantauan Koran ini, bagian dapur rumah milik Meike Repi habis terbawa longsor. Duarumahlaindisekitarnya,pun ikut terkena, sehingga bagian rumah belakangnya sudah tergantung. Lima rumah lain beresiko terkena longsor. Maka solusi paling tepat adalah relokasi rumah-rumah warga yang beresiko.(cw-03/ham)


Ada persoalan kemasyarakatan, atau peristiwa maupun kegiatan di sekitar lingkungan Anda?

22 JUMAT, 03 JUNI 2011

Beras : - Super Win - Sultan Gula Pasir Minyak Goreng : - Bimoli - Mentega Blue Band Daging : - Sapi - Ayam Telur Ayam

BAHAN STRATEGIS Rp. Rp. Rp.

7.500 /Kg 6.500 /Kg 10.500 /Kg

Rp. Rp.

9.000 /Kg 32.500 /Kg

Rp. Rp. Rp.

65.000 /Kg 45.000 /Ekr 1.100 /butir

Susu : - Kental Manis - Dancow 400Gr Jagung Minyak Tanah Garam Beryodium

Rp. Rp. Rp. Rp. Rp.

7.250 26.250 2.500 3.450 9.500

/Kg /Kg /Kg /Kg /Kg

Tekstil : - Hero - Tetoron Tepung Terigu - Kompas - Gatot Sabun: - Lux - Lifeboy - Rinso

Juni 2011 BAHAN BANGUNAN

Rp. 13.500 /m Rp. 13.000 /m Rp. 7.000 /Kg Rp. 6.000 /Kg Rp. 2.100 /buah Rp. 1.850 /buah Rp. 14.800 /Kg

Kedelai Kacang Tanah Kulit Kacang Hijau Bawang Putih Bawang Merah Cabe Rawit Cabe Merah Lada/ Merica Pupuk : - Urea - TSP

Rp. Rp. Rp. Rp. Rp. Rp. Rp. Rp.

7.000 11.000 15.000 27.000 25.000 45.000 17.000 50.000

/Kg /Kg /Kg /Kg /Kg /Kg /Kg /Kg

Rp. 60.000 /karung

Semen : - Tiga Roda - Tonasa Seng Gelombang Tripleks Cat : - Glotex - Metrolite - Kembang Paku Seng

Sumber :

HASIL PERTANIAN

Rp. Rp. Rp. Rp.

59.000 58.000 34.000 39.000

/sak /sak /lbr /lbr

Rp. Rp. Rp. Rp.

37.500 18.500 20.000 25.500

/Kg /Kg /Kg /Kg

Besi Beton : - 6 mm - 8 mm - 10 mm - 12 mm Paku Biasa 1/5 cm

PASAR SERASI

Rp. Rp. Rp. Rp. Rp.

27.500 42.500 65.000 95.000 15.000

/ujung /ujung /ujung /ujung /ujung

Kopra Ke 15% Cengkih Vanili: - Basah - Kering Coklat Kopi Biji

Rp. 7.000 /Kg Rp.120.000/Kg Rp. Rp. Rp.17.000 /Kg Rp.18.000 /Kg

Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Kotamobagu tahun 2011

AKD Nyaris Lumpuh

Retribusi Dihapus PEMKOT Kotamobagu menghapus retribusi bagi pedagang pasar serasi. Kebijakan itu diambil sebagai tambahan insentif dari pemerintah. Selain bebas biaya sewa selama enam bulan di pasar tradisional baru. Menurut Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Hamza Kastur SE, kebijakan itu sementara dibahas dan akan segera diberlakukan. “ada surat keputusan resmi, semua pedagang tidak lagi dikenai retribusi harian sampai relokasi pada September mendatang,” jelasnya. Lanjut Kastur, pemerintah tetap menyediakan jasa pengangkutan barang ke tempat relokasi secara gratis. “Mobil untuk mengangkut barang pedagang tetap disiapkan di sekitar pasar Serasi. Bila ada pedagang yang siap pindah, mobil tersebut bisa digunakan,” sebutnya.(fir/art)

Wali Kota Tinjau Longsor Jalan AKD

PEMKAB BOLSEL

Peringati Hari Lahir Pancasila HARI Kesaktian Pancasila diperingati jajaran Pemkab Bolsel, dipusatkan di Lapangan Molibagu, Rabu (1/6). Nuansa kekeluargaan sangat terasa dalam upacara yang dimulai pukul 10 pagi itu. “Nilai luhur Pancasila terus mengalir seiring dengan dinamika peradaban global, dan Pancasila itu sendiri akan dapat menjawab seluruh persoalan bangsa,” ucap Bupati Hi Herson Mayulu, dalam sambutannya. Lebih jauh Oku, sapaan akrabnya, mengatakan, Negara kita terbentuk atas upaya besar Founding Fathers yang tak kenal lelah keluar masuk penjara guna memantapkan rasa persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia, melalui Ploklamasi Kemerdekaan RI 17 Agustus 1945. “Meskipun UU 1945 telah diamandemen empat kali, namun bagian pembukaan ini tetap tidak berubah. Sebab, jika berubah berarti kita telah membentuk negara bukan yang diploklamirkan pada tanggal 17 Agustus,” jelas Mayulu. Dalam acara tersebut hadir Ketua DPRD Abdul Rajak Bunsal, Wakil Ketua DPRD Abdi Gobel, Wakil Bupati Bolmong Yani Ronny Tuuk, Sekda Drs Gunawan Lombu, serta sejumlah tokoh adat dan tokoh agama.(old)

SMS atau Hubungi

0813 5655 6673 rusmanlinggama

Informasi Harga Barang Kebutuhan Pokok Masyarakat di Pasaran Kotamobagu BAHAN POKOK

MP

firman/manado post

AKSES EKONOMI: Wali Kota Kotamobagu Djelantik Mokodompit ditemani staf dari Balai Pelaksana Jalan Nasional XI Sulut meninjau jalan di kawasan Pegunungan Tumuyu yang longsor. Hari ini Balai Jalan mulai memperbaikinya.

Proyek PU Sudah Dikapleng Sistim JatahJatahan Berlaku BOLAANG UKI—Proyek berbandrol Rp50 miliar yang sementara dalam proses tender di Dinas PU sarat kepentingan. Informasi diperoleh, memasuki tahap evaluasi dan pemasukan berkas, banyak kontraktor lokal yang mendapat jatah proyek tersebut. Pantauan wartawan koran ini, sebagian besar konraktor yang mengikuti proses evaluasi do-

kumen penawaran berasal dari Kotamobagu dan Gorontalo. Bukan cuma itu saja, sebagian laginya adalah tim sukses Madu yang memenangkan kedua calon ini pada Pilkada 2010 lalu. “Ini proyek sudah jatahjatahan sebab paling banyak konraktor yang ikut evaluasi dokumen penawaran berasal dari Kotamobagu dan Gorontallo bahkan pejabat dan anggota dewan ikut kecipratan,” ucap beberapa konraktor lokal asal Molibagu. Menurut mereka, bagi

konraktor luar harus tahu diri, dan kerjakan sesuai spek. “Bukan orang sini lalu dapat proyek miliaran rupiah di Bolsel. Parahnya lagi spek proyeknya tidak sesuai bestek,” umpat mereka, kesal. Kadis PU Ir Sahri Gaib ST menepis jika proyek yang PU kelola masuk pada kategori jatahjatahan. “Tidak ada jatah-jatahan, karena proses evaluasi berdasarkan ketentuan yang berlaku. Siapa yang berkualitas, mereka yang terpilih,” kelit Gaib.(old)

KOTAMOBAGU—Jalan Amurang-KotamobaguDoloduo AKD) yang menjadi satu-satunya jalan penghubung Kotamobagu, Bolaang Mongondow (Bolmong) dan Bolmong Selatan (Bolsel), bahkan penghubung Provinsi Sulut dan Provinsi Gorontalo, nyaris lumpuh. Tepat di ruas jalan yang memotong pegunungan Tumuyu, sebagian badan jalan longsor, dengan panjang sekira 15 meter dan kedalaman 1 meter. Longsor tersebut diketahui sudah terjadi sejak dua pekan lalu, bersamaan dengan banjir besar yang melanda enam dari 12 kecamatan di Kabupaten Bolmong. Karena jalan tersebut masih berada di wilayah Kotamobagu, siang kemarin Wali Kota Drs Djelantik Mokodompit turun melihat kondisi jalan tersebut. Usai melihat kondisi jalan yang bisa mematikan akses produksi pangan dari wilayah Dumoga ke Kotamobagu, wali kota meminta Dinas Pekerjaan

Umum (PU) Kotamobagu segera berkoordinasi dengan Dinas PU Provinsi untuk segera memperbaiki ruas jalan yang longsor akibat curah hujan yang tinggi. “Ini harus segera diperbaiki karena menyangkut keselamatan para pengguna jalan, apalagi jalan tersebut dikategorikan sebagai jalan trans untuk wilayah Bolmong Bersatu,” kata Djelantik. Meski jalan tersebut menjadi tanggungjawab Provinsi Sulut, karena masuk kategori jalan provinsi. Namun Dinas PU Kotamobagu akan turut membantu. “Jalan ini sangat vital, sehingga butuh penanganan segera,” kata Djelantik. Disisi lain, bantuan perbaikan jalan juga datang dari Balai Besar Pemeliharaan Jalan dan Jembatan Nasional. Beberapa staf balai besar bersama wali kota meninjau lokasi longsor mengatakan, jalan AKD akan segera diperbaiki karena termasuk dalam pemeliharaan jalan nasional. “Besok (hari ini, red) dari balai besar akan segera membangun kembali jalan ini, sehingga bisa digunakan kembali,” ujar salah satu staf dari Balai Besar Propinsi. (fir/ art)


23 JUMAT, 03 JUNI 2011

Art: Alfian Tinangon

LAKALANTAS

Lobong Kembali Remuk

Pemuda Kopandakan Tewas

Firman/Manado Post

KEHENINGAN yang membekap Desa Kopandakan Dua, Rabu (1/6) malam mendadak menjadi ramai. Warga yang sedang bersiap tidur, terkejut mendengar bunyi benturan keras dari arah jalan raya sekira pukul 23.00 Wita. Dua pemuda yang diketahui bernama Rian Didamon (22) dan Riswa Posuma (22), warga Desa Kopandakan Dua, Kecamatan Lolayan, tergeletak dengan bersimbah darah. Nyawa keduanya tak bisa diselamatkan, akibat pendarahan hebat dari kepala. Saksi mata menceritakan, diduga motor Jupiter Z Biru Adrian Syah dengan nomor polisi DB 5014 KC yang dikendarai Riswa dan Rian menabrak bagian belakang truk yang terparkir. Keduanya diduga tidak melihat truk merah dengan nomor polisi DB 8066 EY sedang diparkir. Dua pemuda yang mengendarai sepeda motor tersebut, terpental beberapa meter setelah menghantam belakang truk, yang diketahui dikendarai RP alias Rom (24). Rian mengalami luka lecet dan memar disekujur tubuhnya, serta mengeluarkan darah segar dari hidung dan mulut. Kondisi yang sama juga dialami Riswa, tubuhnya berlumuran darah akibat luka lecet dan memar serta luka serius dibagian kepala. Kasat Lantas Polres Bolmong AKP Adrian Syah, membenarkan. “Barang bukti berupa sepeda motor sudah diamankan di kanto r Satlantas Bolmong, Sementara supir truk tersebut melarikan diri dan sampai sekarang masih buron,” ungkapnya. (fir/ham)

BUTUH SOLUSI: Jalan Desa Lobong butuh penanganan serius dari pemerintah. Jalan penghubung Kotamobagu dan Bolmong longsor lagi. Tampak, kondisi jalan Desa Lobong yang longsor beberapa waktu lalu.

Aktor Video Mesum SMP Didalami BOLMONG — Video mesum bertitel SMP Inobonto (Citra_Jojo) yang beredar di kalangan masyarakat Bolmong Raya, masih didalami pihak kepolisian. Video yang berdurasi 5 menit 40 detik tersebut kuat dugaan dilakoni remaja SMP di Inobonto, Kecamatan Bolaang. Kepala Sub Bagian (Kasubag) Humas Polres Bolmong AKP Hadi Siswoyo Gobel dihubungi kemarin, mengatakan, sudah melihat video yang beredar tersebut. Namun, belum bisa memastikan apakah kedua pelaku warga Inobonto atau bukan. “Video itu masih didalami Polsek Bolaang,” kata Hadi. Menurut Hadi, dirinya juga sudah membaca berita di koran, dua hari lalu. Hanya saja, video mesum yang

Video itu masih didalami Polsek Bolaang.” AKP Hadi Siswoyo Gobel, Kasubag Humas Polres Bolmong mempertontonkan hubungan layaknya suami-istri itu, dan meniru gaya aktor dan aktris Ariel Peterpan dan Luna Maya, belum bisa dibuktikan pelakunya pelajar di SMP 1 di Bolmong. “Wajah kedua remaja yang dimabuk asmara tidak terlihat jelas, begitu pun dengan suaranya, hanya sama terdengar,” katanya.

Perbuatan mesum itu diperkirakan direkam menggunakan ponsel yang lebih dulu diletakkan di sudut ruangan kamar. Sebelum melakukan adegan, kedua anak yang diperkirakan berumur sekitar 13 tahun ini sempat berbincang. Posisi si gadis berbaring di ranjang tanpa dibungkus sehelai benang, Informasi diperoleh dari sejumlah warga, kasus peredaran video mesum melibatkan dua pelajar ini telah dilaporkan ke Polsek Bolaang sejak bulan Maret lalu. Kepala sekolah SMP 1 Inobonto, Ibu Erna saat dikonfirmasi, enggan menanggapi kasus ini. “Silahkan hubungi langsung kepolisian,” singkat Kepsek yang enggan menyebut nama lengkapnya ini. (fir)

Kendaraan Sempat Lewat Boltim KOTAMOBAGU — Belum seminggu dibenahi, jalan raya di Desa Lobong, Kecamatan Passi Barat, Kabupaten Bolmong, Rabu (2/6) tengah malam kembali diterjang longsor. Hujan lebat seharian pada Selasa (1/6) membuat tanah berkapur ini nyerocos ke arah jurang. Bencana ini langsung menutup akses jalan masuk kendaraan dari Manado menuju Kotamobagu. Jalan telah berbentuk kuba-ngan tinggi setengah meter. Puluhan kendaraan yang akan menuju Kotamobagu, terpaksa harus antre selama sekira delapan jam. Bahkan, kendaraan lainnya terpaksa harus memutar melewati Desa Modoinding, Minahasa Selatan (Minsel), kemudian melewati Bolmong Timur (Boltim).

Kepala Bagian (Kabag) Humas Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolmong Sitti Rafiqah Bora SE mengatakan, jalan Lobong memang sempat longsor kembali. Namun, Dinas Pekerjaan Umum (PU) sudah turun memperbaikinya lagi. “Sekarang (kemarin, red ) sudah bisa dilewati,” ujarnya. Dari pantauan di lokasi bencana, terlihat puluhan kendaraan terjebak macet sekira satu kilometer, dari jembatan hingga tikungan Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) Lobong. Di sisi lain, puluhan mobil Dum Truk Ps 125 dikerahkan untuk menimbun badan jalan yang jatuh. Puluhan personil gabungan dari Polres Bolmong, Polsek Passi dan Satlantas, terlihat sibuk melakukan pengamanan. “Situasi seperti ini harus ada pengamanan karena bisa saja menimbulkan persoalan. Ada saja oknum yang sengaja memanfaatkan kondisi seperti ini untuk melakukan aksi pencurian,” kata Kasat Lantas AKP Adrian Syah. (fir)


24

JUMAT, 03 JUNI 2011

DEKAB

Telusuri Dana BOS ADANYA indikasi penyimpangan penggunaan dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS), di sekolah membuat Dekab Bolmut membentuk tim khusus. Menurut Ketua Dekab Karel Bangko SH tim khusus nanKarel Bangko tinya akan menelusuri pemanfaatan dana BOS di masing-masing sekolah. “Laporan-laporan masyarakat terkait penyimpangan dana BOS menjadi dasar dibentuk tim khusus ini. Apalagi dilaporkan dana tersebut tidak digunakan sesuai peruntukkannya berdasarkan petunjuk teknis dari Kementerian Pendidikan Nasional,” kata Bangko. Komisi I Dekab yang bermitra dengan pihak sekolah dan Dikpora menurut Bangko sudah turun mencari data dilapangan jika ada temuan langsung ditindaklanjuti. “Apapaun yang didapat nanti harus ditindaklanjuti, kalau perlu diproses hingga ke aparat berwajib jika ada indikasi pidana,” tegasnya.(kly/ayi)

BAPPEDA

Bangun Akses Pendidikan dan Kesehatan PRESTASI membangun daerah yang diukir Bupati Drs Hi Hamdan Datunsoalng dan Wakil Bupati Depri Pontoh sejak memimpin di Pemkab Bolmut tak membuat keduanya cepat puas. Pasalnya, tantangan dalam membangun ke depan semakin kompleks, sehingga isu-isu daerah yang baru akan berkembang ini perlu mendapatkan perhatian intens. Menurut Asisten II Setkab Pemprov Sulut Ir Aleks Wowor MSi mewakil Gubernur Sulut Dr SH Sarundajang saat peleksanaan Musyawarah Pembangunan Daerah (Musrenbang) tingkat provinsi dirangkaikan dengan Forum Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (BAPPEDA), di auditorium kantor bupati Bolmut belum lama ini sosial ekonomi kerakyatan mendapat perhatian penting. “Untuk bidang pendidikan akan terus ditingkatkan sedangkan sektor ekonomi masih diharapkan mampu menciptakan keseimbangan pertumbuhan melalui upaya pengembangan komoditi unggulan berbasis sumber daya lokal dan pemberdayaan masyarakat melalui usahausaha mikro,” tutur Wowor baru-baru ini kepada sejumlah wartawan Biro Bolmut. Lanjut, diharapkan program-program yang sudah diagendakan ini perencanaannya dimatangkan sehingga saat realisasinya tepat sasaran. “Kerjasama semua pihak antar instansi kabupaten dan kota juga peran pemprov tentunya dapat mewujudkan rencana-rencana yang sudah ada,” pungkasnya.(kly/ayi)

Art: Marchel Hormati

Optimis Sabet Opini WTP Persoalan Aset Harus Tuntas

PANTANG MENYERAH: Jajaran pejabat Pemkab Bolmut tetap yakin bisa menyabet opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK RI.

MinimTenaga Penyuluh BOROKO—Belum tercukupinya kebutuhan terhadap tenaga penyuluh pertanian tak dibantah Bupati Bolmong Utara Drs Hamdan Datunsolang. Ia mengakui saat ini Kabupaten Bolmut sangat membutuhkan tenagatenaga penyuluh. Apalagi Bolmut dikenal daerah dengan visi sebagai Kabupaten Padi ‘Rumahnya Padi dan Kerapu’. “Setiap tahun pemerintah berupaya untuk menambah jumlah personil dari tenaga penyuluh demi suksesnya program daerah,” tutur Bupati Hamdan Datunsolang. Karena itu, dalam usulan formasi CPNS 2011 kuota tenaga penyuluh pertanian, perikanan kuotanya diharapkan dapat diberikan lebih. “Mudah-mudahan, usulan sudah disampaikan ke pemerintah pusat bisa

direspon untuk memenuhi minimnya tenaga penyluh pertanian ini,” harapnya. Lanjutnya, sebanyak 56 tenaga penyuluh pertanian masih dibutuhkan di Bolmut saat ini yang ada jumlahnya baru 36 tenaga penyuluh pertanian. Rincianya untuk penyuluh perikanan 8 orang, kehutanan 4 orang, Pegawai Tidak Tetap (PTT) 13 orang dan Tenaga Harian Lepas (THL) 8 orang. “Idealnya dalam satu desa ada satu tenaga penyuluh. Bolmut memiliki 91 desa dan satu kelurahan,” katanya. Sementara Kepala Badan Pelaksanan Penyuluh Pertanian Perikanan dan Kehutanan (BP4K) Ir Sutrisno Goma melalui Sekretarisnya, Azhar AL Hasana Ssos menambahkan tenaga penyuluh perikanan dan kehutanan juga masih kurang. “Saat ini untuk menutupi kekurangan-

Erikson Tegila

Heru Asmono

itu disebabkan neracanya belum ada, seperti nilai nominal atau hibah. Ini masih bisa ditoleransi sebab persoalan sama seperti beberapa daerah yang juga baru dimekarkan,” ujar Heru. Lanjutnya dalam waktu dekat Pemkab akan berkoordinasi dengan kantor lelang dan kekayaan Negara untuk menetapkan nilai dari aset-aset tersebut. “Kalau hasilnya cepat ada, maka jalan mendapatkan opini WTP akan semakin mudah,” katanya, minimal modal opini Wajar Dengan Pengecualian (WDP) sudah ada.(kly/ayi)

GM Disambut Bahagia Warga Hamdan Datunsolang

kekurangan kami menggunakan pola penyuluhan polipalen atau penyuluh harus bisa menguasai beberapa bidang seperti pertanian, perikanan, kehutanan, perkebunan, dan peternakan,” pungkasnya.(kly/ayi)

Dilarang Pungut Biaya Pendaftaran BOROKO—Jelang penerimaan siswa-siswi tahun ajaran 2011-2012, Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dikpora) Bolmut, Drs Erikson Tegila, menegaskan tidak ada pungutan sepeserpun. “Jika ditemukan ada sekolah yang menarik uang pendaftaran akan diberikan sanksi. Khusus untuk SMA dan sederajat hanya pada pendaftaran saja karena telah dibiayai lawat dana BOS,” jelas Tegila. Maraknya praktik pungutan liar (Pungli), disejumlah sekolah saat pendaftaran siswa-siswi baru sering

BOROKO—Optimisme Pemkab Bolmut menyabet opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dalam pengelolaan keuangan daerah, terus dipertahankan. Meski ada persoalan aset, temuan tim Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), RI tidak mengendorkan semangat jajaran pejabat Pemkab. “Harus tetap optimis apapun hasil yang nantinya akan dikeluarkan pihak BPK, terhadap Pemkab Bolmut,” ujar Asisten III Setkab Bolmut Leopold Dalope. Senada Kepala Inspektorat Daerah, Drs Heru Asmono, menyebutkan memang hasil pemeriksaan tim BPK sudah ada. Rekomendasi yang harus dilakukan juga sudah diketahui diantaranya persoalan aset-aset daerah. “Memang ada beberapa aset dari Pemkab Bolmong Induk yang masih bermasalah, hal

dikeluhkan orang tua murid. Apalagi diketahui pemerintah pusat telah menyalurkan Dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS), dengan program sekolah gratis selama 9 tahun (SD-SMP) tanpa pungutan apapun. “Dikpora harusnya ketat dalam melakukan pengawasan saat penerimaan siswa baru, sehingga berjalan sesuai dengan harapan,” tutur Ridwan, salah satu orang tua murid yang mengaku akan mendaftarkan anaknya di tingkat SMA tahun ini.(kly/ayi)

SANGKUB—Konsistensi pelayanan langsung yang dipertahankan lewat program Government Mobile (GM), patut diacungi jempol. Pekan lalu giliran Desa Komus I Kecamatan Pinogaluman mendapat kesempatan disambangi jajaran Pemkab Bolmut. Dalam kegiatan ini Bupati Bolmut Drs Hi Hamdan Datunsolang MM, layaknya pelayanan masyarakat turun langsung berbaur bersama warga. “Tak bisa dipungkiri kehadiran pelayanan GM, memberikan pelayanan langsung sangat membantu kami,” ungkap sejumlah warga Komus. Sementara bupati sambutan, menyatakan tujuan lain dari GM adalah melihat langsung kondisi masyarakat, sehingga dalam membangunan daerah, pejabatpejabat Pemkab tahu apa yang harus dilakukan. “Harus diketahui persisi yang menjadi kebutuhan suatu daerah sehingga manfaatnya dapat dirasakan,” kata Datunsolang. Lanjutnya, ide-ide dalam membangun akan tercipta jika

pemerintah dan pejabat ada interaksi dan tidak bekerja sendiri. “Pemerinta dan masyarakat itu ibarat tim work yang harus bekerja sama. Jika ini tercipta akan lebih mudah daerah ini untuk mencapai apa yang sama-sama di citacitakan,” paparnya. Karena itu, aparatur negara di Pemkab tetap komit untuk memperbaiki infrastruktur dan memberikan pelayanan-pelayanan prima bagi masyarakat. Nah GM sudah menjadi penting dalam peningkatan pelayanan publik. “Menjadi tidak efektif pelayanan jika hanya dilaksanakan satu pihak sikap peduli dalam menunjang pelayanan ini penting,” tukasnya. Berdasarkan pantauan wartawan koran ini masyarakat mendapatkan pelayanan kesehatan gratis, pembagian kelambu untuk ibu-ibu hamil, pembuatan KTP gratis bagi masyarakat miskin, sosialisasi keluarga berencana (KB), pertanian, dan penyaluran alat-alat tangkap untuk nelayan dari Dinas Perikanan dan Kelautan.(kly/ayi)


CMYK

25 JUMAT,3 JUNI 2011


28

Ada persoalan kemasyarakatan, atau peristiwa maupun kegiatan di sekitar lingkungan Anda?

MP

SMS atau Hubungi

0813 4018 8259

JUMAT, 03 JUNI 2011

Art: Amos Tempone

WAKIL RAKYAT

Tiap Tahun Hilang 1 M

Tombeng Desak Pemecah Ombak di Tambala SAMPAI saat ini warga yang tinggal di Desa Tambala Kecamatan Tombariri masih dilanda kecemasan, buntut gelombang pasang yang terjadi beberapa waktu lalu. Melihat ini, Wakil Ketua DPRD Minahasa Denny Tombeng SE mendesak Pemerintah Provinsi bisa membantu warga di desa tersebut. “Saya berharap, agar pemerintah dapat membangun tanggul pemecah ombak di sepanjang Desa Tambala, agar masyarakat bisa hidup tenang di saat angin kencang berhembus di lautan yang menyebabkan terjadi-nya gelombang pasang,” ungkap Tombeng. Ditambahkan-nya pula, masyarakat yang tinggal di pesisir pantai di Desa Tambala, hampir tiap tahun menjadi langganan gelombang pasang. Namun anehnya sampai saat ini belum ada perhatian dari pemerintah. “Sudah saatnya, pemerintah melihat apa yang dirasakan masyarakat. Apalagi dalam waktu dekat ini akan dilakukan perubahan anggaran, kiranya pembangunan tanggul pemecah ombak di Desa Tambala bisa dianggarkan dalam APBD Perubahan,” koar Tombeng. (ylo)

CNR Perjuangkan Dana Sharing PNPM KETUA Fraksi Partai Golkar di DPRD Minahasa Careig N Runtu, berjanji akan memperjuangkan dana sharing DDUB (Dana Daerah Urusan Bersama) dari APBD Minahasa sebesar 20 persen agar program PNPM, tetap mendapatkan prioritas. Menurut CNR, dirinya berharap agar Pemerintah Pusat juga dapat tetap menganggarkan dana PNPM dalam APBN setiap tahun, untuk membantu percepatan pembangunan infrastruktur di desa dan kecamatan. “Program PNPM yang ada saat ini benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, seperti halnya di Kabupaten Minahasa,” ujar CNR. Ditambahkannya, telah banyak jalan, jembatan, drainase dan irigasi yang dibangun dengan dana tersebut. ”Sebagai Ketua Fraksi Partai Golkar, saya berharap apa yang telah dikerjakan dengan dana PNPM ini dapat dijaga dan dipelihara oleh masyarakat,” kata CNR. Bukan hanya itu saja, CNR juga berharap Pemerintah dalam hal ini instansi terkait, dapat benar-benar mengawasi pekerjaan program PNPM di lapangan, sehingga dana yang disalurkan bagi masyarakat bisa dimanfaatkan sebaik mungkin dan tidak disalahgunakan.(ylo)

Tunggakan PBB MBH

DIBUAT CASINO: Hotel MBH di Desa Mokupa Kecamatan Tombariri yang kini jadi sarang burung walet. Dari pada terus menunggak pajak dan bangunannya lebih rusak, pemerintah sebaiknya menjualnya kepada swasta agar bisa mendatangkan PAD.

TONDANO- Pemkab Minahasa tiap tahun kehilangan dana sebesar Rp1 miliar. Hal ini diungkapkan oleh Sekda Minahasa Drs Warouw Karouwan MM. Menurut Karouwan, hilangnya dana ini, disebabkan tunggakan pajak MBH yang sudah terjadi selang enam tahun terakhir ini. Seperti diketahui sampai tahun 2010 lalu, tunggakan pajak MBH di Pemkab Minahasa mencapai kurang lebih Rp6 miliar. ”Tiap bulan, MBH seharusnya membayar Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) ke Pemkab Minahasa sebesar Rp200 juta lebih. Namun disayangkan selang beberapa tahun terakhir ini, kewajiban

MBH sudah tidak pernah lagi dibayarkan,” ujar Karouwan. Lanjutnya, walau sudah tidak beroperasi, biliet pajak dari MBH sampai saat ini tetap keluar dari kantor pajak dan ini terus menjadi beban Pemkab. “Pemerintah pernah mengusulkan agar pajak MBH tidak dikeluarkan lagi, mengingat MBH sudah tidak beroperasi, namun belum ada respon dari kantor pajak,” kata Karouwan. Buntut tunggakan pajak MBH yang tiap tahunnya hampir mencapai miliaran rupiah, membuat penarikan PBB Kabupaten Minahasa tidak pernah tembus 100 persen dan ini berdampak pada tidak adanya dana insentif dari Departemen Keuangan sebesar Rp1 miliar bagi daerah yang berhasil menerima PBB 100 persen. (ylo)

Pemkab Lambat Bayar Gaji 13 Sekolahkan Anak, PNS Mulai Mengeluh TONDANO-Pemkab Minahasa lamban membayar gaji 13. Karena itu sejumlah PNS mulai mempertanyakan kapan kepedulian Pemkab terhadap PNS yang butuh duit untuk menlanjutkan pendidikan anak mereka. “Saat ini sebagian besar PNS membutuhkan dana segar, untuk melanjutkan study anak-anak . Kiranya apa yang menjadi permasalahan tiap PNS, bisa terjawab dengan direalisasinya gaji 13 bersamaan dengan gaji bulan Juni,” ujarnya. Terpisah Kadis Pendapatan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah Drs Ronny Manus, kepada sejumlah wartawan mengungkapkan, gaji 13 akan segera direalisasi bila petunjuk teknis telah turun. “Saat ini kami masih menunggu Juknis dari pusat, sebagai pedoman untuk membayarkan gaji 13,” ujar Manus. Disinggung berapa besar alokasi gaji 13 yang bakal dibayarkan kepada 8.000-an PNS di Minahasa? Manus mengungkapkan, alokasi gaji 13 hampir sama dengan alokasi gaji biasa yang dibayarkan rutin tiap bulan dimana mencapai Rp28 miliar. (ylo)

Minahasa Kekurangan Stok Beras TONDANO- Mungkin ini bisa menjadi perhatian Pemerintah Kabupaten Minahasa, Ketersediaan dan Kebutuhan untuk lebih memperhatikan para petani. di Minahasa (Ton) Terlebih khusus, mereka yang memiliki area persawahan, guna meningkatkan produksi. 42.883 39.834 42.854 39.458 38.528 38.386 41.506 Pasalnya, selang empat tahun berturut-turut 34.466 terhitung dari tahun 2007 sampai tahun 2010, produksi beras belum mencukupi kebutuhan masyarakat Minahasa atau 5.012 4.355 3.020 3.119 dengan kata lain, produksi masih devisit 3 Th. 2007 Th. 2008 Th. 2009 Th. 2010 sampai 4 ribu ton pertahun. Keterangan: Ketersediaan Kebutuhan Devisit Hal ini diakui Kepala Badan Ketahanan Pangan Minahasa Ir N J Runtukahu. Menurutnya, kekurangan produksi beras di meningkatkan produksi beras dengan berbagai cara. Minahasa selang 4 tahun terakhir cukup bervariasi. Seperti memberikan bibit unggul, pupuk, dan juga “Untuk menutupi kekurangan beras ini sendiri, memperbaiki infrastruktur pendukung seperti Kabupaten Minahasa terpaksa harus mendatangkan irigasi. ”Pemerintah akan berupaya semaksimal beras dari Minsel, Bolmong, bahkan ada yang dari mungkin agar produksi beras di Kabupaten Minahasa Palu,” ungkap Runtuhaku. bisa mencukupi kebutuhan masyarakat atau bila perlu Ditambahkannya, saat ini pemerintah terus berupaya di ekspor ke daerah lain,” tegas Runtukahu.(ylo)

Beras


29 JUMAT 03 JUNI 2011

art:rusman linggama

AUSTRIA

JERMAN

VS

SERBUAN PANZER TUAN rumah Austria akan menjamu pimpinan Grup A Kualifikasi Euro 2012. Tuan rumah sulit bergemin dari serbuan dari tim berjuluk Panzer yang belum juga tersentuh kekalahan. Jerman dengan lima kemenangan, tentunya ingin menambah daftar kesuksesan guna merebut cepat jatah langsung ke Kualifikasi yang akan direhat di Ukraina-Polandia. Sedangkan nasib Austria butuh keajaiban, mengingat posisi nya yang berada di urutan ke 4 klasemen dengan torehan poin yang sangat minim yaitu hanya 7, sementara pesaingnya Turki memiliki 9 poin dan dan Belgia 10 poin.

ABSEN: Miroslav Klose mengalami cedera tulang rusuk.

Tak Diperkuat Klose dan Reus PEMAIN depan Miroslav Klose dan pemain tengah Marco Reus absen dalam tim Jerman yang akan menghadapi penyisihan Euro 2012 melawan Austria dan Azerbaijan, karena mengalami cedera, demikian diumumkan tim itu Senin.Klose mengalami cedera tulang rusuk ketika timnya melakukan laga persahabatan dan menang 2-1 atas Uruguay, Minggu, sedangkan Reus cedera ketika mengikuti pertandingan playoff degradasi Borussia Moenchengladbach lawan VfL Bochum, kemudian ia mencetak gol penentu pada laga lanjutannya. Ini merupakan ketiga kalinya Reus (21), yang belum pernah memenangi laga internasional (cap) pertamanya, dipilih masuk tim nasional tetapi dikeluarkan lagi karena

cedera. Pemain berusia 32 tahun Klose, tampil sebagai pemain pengganti pada babak kedua, tetapi tidak berhasil mengalirkan inspirasi. “Ia mengalami nyeri pada tulang rusuknya. Pemeriksaan medis Senin menunjukkan ia harus istirahat dalam beberapa hari, jadi kami perhitungkan ia tidak tampil pada pertandingan penyisihan,” 20-Roland demikian pernyataan dari Linz federasi sepak bola negara itu. Klose, pemain terbanyak melalukan laga internasional (cap) bersama timnas Jerman, setelah Lothar Matthaeus, sedang mengincar rekor Gerd Mueller yang sudah mencetak 61 gol dalam 109 penampilannya.(glc/ras)

Hanya saja Jerman tak akan diperkuat sejumlah pemain andalan seperti striker Miroslav Klose dan pemain tengah Marco Reus. Cederanya Klose, membuka jalan bagi rekan setimnya dari Bayern Munich, Mario Gomez, untuk memimpin serangan setelah pencetak gol terbanyak dalam kompetisi Bundesliga itu mencetak gol pembuka Jerman ketika berhadapan dengan Uruguay. Striker Bayern Munich ini menjalani musim yang sangat sensasional pada musim 2010-11, di mana dia berhasil mencetak 39 gol di seluruh ajang kompetisi. Striker berusia 25 tahun tersebut berhasil menjadi topskor Bundesliga dan dia juga berada di peringkat ke-2 pencetak gol terbanyak di Liga Champions. “Saya akan selalu memberikan servis saya untuk timnas. Namun semua tergantung kepada pelatih,” kata Gomez. Pelatih Jerman Joachim Loew juga merasa senang dengan penampilan dari Gomez, yang menujukkan kualitasnya dalam mencetak gol pertama. “Gomez telah menujukkan kelasnya. Tahun ini adalah tahun yang hebat bagi Mario,” kata Loew. Khusus absennya Marco Reus tentu tak akan membuat Loew pusing, mengingat stok pemain gelandang masih cukup. Seperti Sami Khedira yang sudah bugar. Sebelumnya gelandang Real Madrid itu belum merumput lagi sejak dibelit cedera paha saat bermain di final Copa del Rey 20 April silam. “Cedera saya sudah sembuh, saya berada di jalur yang tepat untuk pulih,” kata eks kapten VfB Stuttgart itu kepada dfb.tv. “Saya akan tampil all out lawan Austria,” imbuhnya.(bbc/ras)

1-Jurgen Macho (gk)

4-Emanuel Pogatetz

BANGGA: Erik Abidal

18-Ekrem Dað

senang. Kepada harian L’Equipe, ia berkata,”Dua setengah bulan yang lalu, saya sempat berpikir tidak akan bisa kembali ke posisi ini. Tetapi hari ini semuanya telah terwujud. Saya memang tidak dapat mengatakan kondisinya sudah 100 persen. Misalnya saja berat badan saya belum kembali ke posisi ideal. Saya masih harus menambah 3 kg lagi. Tetapi saya senang masih mampu menuntaskan musim dengan bagus. Saya tak tahu apakah ini sebuah tanda dari kepercayaan diri karena saya menjadi bagian dari skuad. Tapi yang pasti ini membuat saya senang dan bagus buat moral saya,” jelasnya. “Nah bermain buat Prancis] selalu sama. Buat saya ini tetap menjadi puncak dari pencapaian bermain sepakbola. Tak ada yang berubah. Ini adalah sebuah kesempatan untuk bermain di kompetisi besar setiap dua atau empat tahun dan bisa memenangkan lebih banyak gelar lagi,” ujarnya.(glc/ras)

Terpilih Lagi JOSEPH Blatter untuk kali keempat kembali terpilih sebagai Presiden FIFA. Blatter berkuasa lagi di organisasi sepakbola dunia itu usai mengantungi 186 suara di Kongres FIFA. Dalam Kongres yang berlangsung di markas FIFA di Zurich, Rabu (1/6) lalu, Blatter terpilih secara bulat karena memang ia adalah kandidat tunggal setelah Mohammed Bin Hammam mengundurkan diri. Dari 203 anggota FIFA yang punya hak suara, 186 orang di antaranya memilih Blatter untuk kembali menakhodai FIFA hingga empat tahun ke depan. Masa jabatan ini adalah yang keempat buat Blatter setelah pria berkebangsaan Swiss itu mulai menjadi Presiden FIFA tahun 1998 dan terpilih lagi tahun 2002 dan 2007.(bbc/ras)

15-Basti

3-Franz Schiemer 5-Christian Fuchs

KE EMPAT: Joseph Blatter terpilih kembali sebagai Ketua FIFA karena menjadi kandidat satu-satunya.

14-Holger Badstuber

AUSTRIA VS JERMAN

13-Veli Kavlak

Diturunkan Lawan Belarusia ERIK Abidal yang baru saja meraih double sukses dengan Barcelona ini menyebut bermain bersama timnas Prancis sebagai pencapaian puncaknya. Abidal kini menyimpan ambisi besar. Setelah sukses merengkuh gelar juara Liga Champions bersama Barcelona, bek berusia 31 tahun ini berharap bisa tampil lebih baik lagi dengan seragam tim nasional Prancis. Abidal yang sempat absen usai menjalani operasi tumor pada dua setengah bulan yang lalu, menjadi bagian inti ketika Barca mengalahkan Manchester United 3-1 di final Liga Champions. Sementara itu pelatih timnas Prancis Laurent Blanc juga sudah memasukkan nama Abidal untuk laga kualifikasi Euro 2012 melawan Belarusia dan laga persahabatan melawan Ukraina dan Polandia. Terkait dengan pemanggilan tersebut, Abidal mengaku sangat

PRAKIRAAN PEMAIN

21-Marc Janko

19-Martin Harnik

MOTOR LINI TENGAH: Sami Khedira optimis tampil gemilang bersama Timnas Jerman usai sembuh dari cedera.

29-Marcel Schmelzer 8-Mesut Özil

10-Jakob Jantscher

6-Sami Khedira

23-Mario Gomez

4-5-1

17-Merte 16-Philipp Lahm 9-Kevin 13-Thomas Großkreutz Müller

4-5-1

Pelatih: Dietmar Constatini

Pelatih: Joachim Loew

Imbas Lapis Dua TIMNAS Argentina menghadapi tuan rumah Nigeria di pertandingan uji coba tanpa pemain-pemain utamanya. Akibatnya, tim ‘Tango’ pulang dengan kekalahan telak, 1-4. Bermain di Stadion Nasional Abuja, Kamis (2/6) dinihari kemarin, Argentina cuma menyertakan dua pemain dari skuad yang disiapkan terjun ke Copa America. Sisanya, Tango menurunkan pemain-pemain muda. Tampil seadanya, Argentina sudah kebobolan saat laga baru berusia sembilan menit. Nigeria membuka keunggulannya berkat gol Ike Uche. Nigeria memperbesar keunggulannya pada menit 27 lewat gol Victor Obinna yang dicetak dari titik penalti. ‘Elang Super’ menutup babak pertama dengan keunggulan 30 berkat gol kedua Uche. Delapan menit babak kedua berjalan, Nigeria unggul 4-0 berkat gol NIGERIA

4

ARGENTINA

1

Emanuel Emunike. Argentina cuma bisa membalas satu gol berkat eksekusi Mauro Boselli di menit pamungkas. “Kami memulai pertandingan dengan baik, kami meraih kepercayaan diri dengan gol awal dan kami seharusnya bisa mencetak lebih banyak gol lagi,” komentar Uche seperti dikutip situs resmi FIFA. Setelah ini, Argentina akan terbang ke Warsawa, Polandia, dan menghadapi timnas negeri Eropa timur itu pada hari Minggu (5/6) nanti.(bbc/ ras)

22-René Adler (gk)

KALAH PENGALAMAN: Pemain Negeria Chibuzo Okoronkwo memperdayai gelandang Argentina Nicolas Gaitan,kemarin.

18-Toni Kroos


30 JUMAT, 03 JUNI 2011

Art: Amos Tempone

NBA

Ito Genjot Pra PON Sulut

Shaq Pensiun SHAQUILLE O’Neal membuat sebuah pernyataan menganggetkan. Center yang pernah mendominasi ini, segera pensiun setelah berkarier nyaris dua dekade di NBA. Pemain yang akrab disapa Shaq ini, mengumumkan rencana pensiunnya melalui sebuah video yang diposting via akun jejaring sosial seperti Twitter. Shaq mengucapkan terima kasih kepada semua pendukungnya. “Kami telah melaluinya. 19 tahun baby. Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada Anda semua, itu kenapa saya mengatakan ini kepada Anda. Terima kasih, saya segera berbicara dengan Anda,” demikian tulis Shaq dilansir dari Reuters, Kamis (2/6).

HUJAN deras yang mengguyur Manado sejak siang hingga sore, tak membuat semangat 20 atlet basket selekda Pra PON kendur mengikuti trainning bersama pelatih yang sukses mengantarkan SM Britama juara NBL 2011, Victor Roring. Reinhard Djaelani cs bahkan datang beberapa menit sebelum sang pelatih berdarah kawanua itu datang. Dihari pertamanya di Manado, Ito-sapaan akrabnya, langsung memberi-kan beberapa latihan seperti dinamic warming up, drill, drive dan masih banyak lagi. Sesekali pemain kewalahan

Markus/ManadoPost

SERIUS: Pelatih SM Britama, Victor Roring saat memberikan arahan pada pemain Pra PON, kemarin

karena latihan kali ini betul-betul menguras fisik. “Ado, ini baru latihan,” ujar sejumlah pemain saat istirahat. Latihan yang dipusatkan di SD Eben Haezar Manado. Kamis (2/6) kemarin akan digelar lagi sore nanti di tempat dan waktu yang sama. Menurut asisten pelatih putra, Roland RY Lengkong, selama bulan ini, tim ini akan terus di push latihan baik strategi maupun fisik. “Full latihan, seminggu 2 hingga 3 kali. Karena di bulan ini juga akan TC ke Jakarta,” tutur pelatih terbaik Honda DBL 2010 itu. (isw)

Stoner Siap Lanjutkan Dominasi Shaquille O’Neal

Dengan tinggi badan 2,16 meter dan 147 kilo, Shaq memang pernah menjadi pebasket paling menakutkan di NBA. Terbukti, rata-rata Shaq mengoleksi 23,7 poin dan 10,9 rebounds untuk setiap pertandingan. Beberapa tim seperti Orlando Magic, Los Angeles Lakers, Miami Heat, Phoenix Suns, Cleveland Cavaliers dan Boston Celtics pernah merasakan servisnya. Center 39 tahun juga turut membawa tim basket Amerika meraih medali emas di Olimpiade Atlanta 1996. Selama berkarier di NBA selama 19 tahun, Shaq telah mengumpulkan 28,556 poin, atau menempati peringkat kelima pengumpul angka terbanyak.(okc)

Pedrosa Absen di Barcelona REPSOL Honda memang memiliki sejarah cukup bagus bila tampil di MotoGP Catalunya. Casey Stoner siap melanjutkan dominasi timnya pada balapan pekan ini. Ya, hampir dua dekade, para penggemar balapan di Montmelo, Barcelona, memang tidak pernah absen melihat pembalap Repsol Honda naik podium. Hanya, musim 2009

saja, pembalap Repsol Honda tidak naik podium. “Setelah pekan yang menyenangkan di Le Mans, saya memang sudah tidak sabar untuk balapan di Barcelona. Saya selalu menikmati balapan di sini. Treknya sangat mengalir dan penontonnya juga luar biasa,” ujar Stoner dilansir dari Autosport, Kamis (2/5). “Di masa lalu, Pedrosa membuktikan motor kami tampil gemilang di sini. Jadi, kami berharap bisa melakukan hal yang sama dan menemukan setingan motor yang tepat untuk bisa tampil cepat dan kompetitif.

Sebab, kami harus mendapatkan sejumlah poin,” lanjutnya. Bahkan, Dani Pedrosa tercatat sudah tiga kali menang dan tujuh kali naik podium di MotoGP Catalunya. Sayang, pembalap andalan tuan rumah ini tidak bisa tampil, karena mengalami cedera bahu bagian kanan. “Saya sangat senang mendengar operasi Pedrosa berjalan dengan lancar dan saya berharap bisa sembuh cepat. Sayang, dia tidak bisa balapan di rumahnya sendiri. Namun, saya berdoa semoga Pedrosa cepat sembuh,” tutup pembalap asal Australia itu.(okc)

Casey Stoner

YANG AKAN BERTANDING KOMPOSISI 4 TIM PELATNAS YANG AKAN BERTANDING 1.

2.

3.

4.

Pelatnas Putra A Taufik Asbi/Robert Tobing Franky Karwur/Noldy George Pelatnas Putra B Tommy Rogi/Octa Wohon Mahkota Ananda/Belly Rumengan Pelatnas Putri Lusje Bojoh/Joice Tueje Conny Sumampouw/Irne Korengkeng Riantini/Fera Damayanti Pelantas mixed Kristina Wajyu/Agus K Suci Amita Dewi/Antony Soebroto

TIM JAKARTA 1. Geologi Timah: Wimpy Tjetjep, Youbert Sumarauw, David Hutahahean, Novry Kaligis, Vecky Manoppo dan Apin Nurhalin 2. Pertamina: Field Tambun, Tenny Sompotan, Jefry Moningkey , Giovani Watulingas, Jemmy Bojoh, Lesley Gonta, Gunawan S 3. Senayan Gabsi; Bert Toar Polii, Hasyim Arif, Jefry Posumah, Santje Panelewen, Memed Hendrawan TIM SULUTTENG Chris Hombokau, Hepye Pusung, James K, Firman dan Jimmy D TIM GORONTALO: Jhon Tumewu, Ferry Sambuaga, Franky Umboh, Jujen Biahimo, Andrew Fresha, Masnum Nurdin MANADO AKEM Max Tompodung, Sawon Mandey, Jansen Supit, Nixon Korengken dan Tugiman MINAHASA Recky Kandouw-Fanly Korompis Youke Mandang-Boy Roring MANADO VOLTA Nurhamiddin, Jacky Tirayoh, Robby Lempoy, Denny Palar, Dennis Torajoh, Mario Mambu SULUT -

Henky Lasut, Eddy Manoppo, Bill Mondigir, Yongky Tumbel


31 JUMAT, 03 JUNI 2011

Art: Amos Tempone

Kalah Taruhan

Istimewa

MALU: Fans Machester City ini harus menato logo Manchester United setelah kalah taruhan.

SEORANG fans Manchester City terpaksa harus menato dada kanannya dengan logo Manchester United setelah dia kalah taruhan dengan temannya sendiri. Taruhan itu dilakukan Rodney Ward (24) di awal musim kompetisi 2010-2011, ketika City bertanding melawan Tottenham Hotspur. Saat itu dia mengajak temannya, Paul Madden, yang adalah fans Manchester United bertaruh bahwa City akan lebih baik dari United di klasemen akhir nanti. Nah, saat posisi United jauh di atas City, malah yang akhirnya menjadi jawara, dia tak bisa berbuat apa-apa kala sahabatnya meminta dia ‘membayar’ taruhan itu. Tato yang terpatri itu kini membuatnya menjadi bahan olokolokan para sahabatnya di Urmston, Greater Manchester. Walau kalah taruhan, dia bersyukur dia asuhan Alex Ferguson itu kalah 3-1 dari Barcelona sehingga tak bisa jadi juara Champion League. “Aku malu sekali. Tapi, aku akan lebih malu kalau United juara Champions,” tuturnya, seperti dilansir Mail Online. “Kalau United menang, maka aku harus menato muka Wayne Rooney di punggungku,” tandas insinyur energik ini.(ddt)

Putus Pertunangan DEWI Fortuna sepertinya sedang menjauhi kru Girls Aloud. Setelah Cheryl Cole dipermalukan di Amerika Serikat, maka kini giliran Nadine Coyle. Pertunangan gadis cantik itu dengan Jason Bell, seorang bintang sepakbola Amerika, putus. Padahal, mereka baru bertunangan sekira setahun lalu. Pengumuman itu diungkapkan Nadine dalam akun Twitter-nya, kemarin. Menurutnya, hubungan mereka putus sejak beberapa

pekan lalu. Kini, tuturnya, mereka adalah teman baik dan merasa hubungan mereka menjadi lebih baik dengan status seperti itu. Dia mengaku kini berada di New York dan berterima kasih atas dukungan semua fansnya. Dia juga memasang sejumlah fotonya yang menggambarkan kegembiraan serta aktivitasnya di berbagai tempat di sekitar New York, termasuk klub Soho House yang hanya bisa dimasuki oleh anggotanya.(ddt)

Nadine Coyle dan Jason Bell

Asyik di Disney Paris PENJAGA gawang Atletico Madrid, David de Gea, benar-benar memanfaatkan liburan usai musim kompetisi Liga Spanyol tahun ini. Dia terlihat berada di Paris bersama pacarnya Edurne. Mereka terlihat berkeliling ke semua lokasi romantis di Paris. Tapi, rute mereka kemarin berbeda dengan sehari sebelumnya. Kemarin mereka antri panjang untuk masuk Disneyland Paris. Berjalanan dengan terus berdekatan, mereka salong bergantian berfoto di depan tokoh-tokoh Disney. Sepertinya Disney memang tempat untuk orang seala umur, mulai dari balita sampai opa-oma. Tak jelas apakah De Gea membicarakan kabar bahwa dia akan bermain untuk Manchester United musim depan dengan pacarnya yang penyanyi Spanyol itu atau tidak. Yang jelas, jika dia main di Old Trafford, mka dia harus menunjukkan bahwa dia setara dengan legenda penjaga-penjaga gawang Red Devils sebelumnya, Peter Schmeichel dan Edwin van der Sar yang memutuskan gantung sepatu tahun ini.(ddt)

Istimewa

SANTAI: David de Gea dan Edurne di Disneyland Paris.


20

Iklan ini bisa dilihat di www.mdopost.com

RABU, 01 JUNI 2011 Dijual cepat mobil Honda City VTEC A/T 07/ 08 mulus, terawat,pemakai wanita harga 170jt (nego) Hub (0431) 3338008/ 081244853888 (23/5-6 mu) Feroza thn 94/95 tape cd, cl, alarm, velg, fulvar, mulus Rp 67,5jt. Taruna Oxxy orisinil thn 05/06 mulus, Rp 135jt. Suzuki Xover 08 Rp 175jt. Kijang Grand 1.8 thn 96 cat asli mulus Rp 77,5jt. cash n credit. blh tukar tambah cash n credit. Hub 0431 - 337 3609, 0852 4026 5555, 0852 4010 8250 ndy

PRIMATAMA ABADI SHOW ROOM JUAL RUMAH / TANAH MANADO DIJUAL rumah permanen di dalam kota. Ranomuut lingk. 1, pinggir jalan raya luas tanah 549 M2, SHM, kecil depan lebar belakang, 4 kmr tdr, listrik & air lengkap. Harga terjangkau & bisa nego, lingkungan aman terjamin, 500 mtr dari patung kuda. Hub 0813 4006 2449 (UH) DISEWAKAN rumah 30 jt LT 900 LB 300m ,4KT, lantai keramik garasi luas SHM IMB listrik 1300 W, air bersih & lancar, AC 2 kmr, lok masuk BPG Pineleng, lingkungan aman 24 jam suasana asri dingin bebas banjir, banyak buah. harga nego. Dikontrakkan rumah 30jt Tanpa Nego. Hub. 0431 – 332 5422, 0852 4015 7887 (ap) DIJUAL 1 unit rumah di Dendengan Dalam, rumah dokter, luas T/B = 675/400, kondisi baik & terawat, SHM, IMB, harga 1,4 M nego. Hub. 0813 8339 4646, 0431 - 852648 (UH) Jual rumah, UM 75Jt type 45, 70, 96, 125. UM 50Jt type 45, 54, 72, 125, 150. Lokasi Winangun, jumlah unit terbatas. Hubungi 0813 8567 7502 (1/6-7 @tm)

SHOW ROOM Vios G 03 htm met um 25jt angs 3.697.000. Avanza G 05 kuning met um 20jt angs 3.442.000. Gran Max 1.3 pu 08 htm um 20jt angs 2.232.000. Gran Max 1.3 pu 2010 htm um 15jt angs 2,3jt . Panther hi grade ss coklat muda met 2000 um 15jt angs 2.722.500. Kuda GLS bensin merah mutiara 2000 um 22,5jt angs 2.082.500. Kuda Diamond 1.6 htm 02 um 22,5jt angs 2.665.500. Kuda Super Exceed velg 20jt. Suzuki APV GL 2010 abu2 met um 20jt angs 4,4jt. Xenia Li Silver met power steering 05 um 15jt angs 3.282.000. Feroza 95 cat asli ban 10 inch velg cobra um 25jt angs 1.800.000. Luxio D silver met 2010 um 25jt angs 3,9jt . Chevrolet Safira 1.8 matic 03 biru met um 25jt angs 3,1jt. Espass 1.3 ZL ac tape velg silver met 02 um 20jt angs 1.6jt. Suzuki Carry 1.0 PU injection mobil baru biru tua met 2010 um 20jt angs 2,3jt. Hardtop hijau 1980 ban 33 power steering Rp 80jt. Espass ungi met 95 mulus velg Rp 30jt. Daihatsu Zebra 1.3 hijau 91 mulus dan terawatt Rp 20jt. Xenia Li sporty 09 merah met um 25jt angs 3,9jt 3thn. APV L 05 silver gold um 22,5jt angs 3,3jt 3thn. Chevrolet Tafera 03 silver met um 25jt angs 3,3jt 35bln. APV L 05 siover gold um 25jt angs 3,2jt 35bln. Granmax PU 2010 um 12,5jt angs 2,9jt. Boleh tukar tambah hub. 3325422, 085240157887. Alamat SHOW ROOM D-3 samping GMIM YOBEL Jl. Raya ManadoTomohon Km 7 Winangun Atas

DIJUAL RUMAH permanen lokasi strategis dalam kota jl. WR Supratman (Komo Dalam) sertifikat hak milik luas 118 m2 PAM, telp, PLN. Hub 081 139 8329 Denny (1/6 upi) DICARI: 1. Tukang pasang gypsum 2. TGB (Tukang Gambar Bangunan) 3. TBB (Teknik Batu dan Beton). Hub (0431) 3869838 (Flexi) (0431) 836943 (Kantor) 08124460555, 085256231647. Ket no 2&3 min lulusan SMK diutamakan min. lulusan SMK (diutamakan). Alamat jln. Sea No 160 samping anak lorong 1 (12/5-6 mu)

TANAH DIJUAL - Lokasi di Manibang, lorong syalom luas tanah 500 m2 - Lokasi Paal 2 Martadinata 6 luas tanah 693 m2 - Lokasi Tomohon, kampung Wailan, luas tanah 3980 m2 Tanpa Perantara/Harga Nego Peminat serius: 0878851191824 (31/5-6) @tm

DIJUAL

Jual tanah luas 594 m2 pinggir jalan raya Tomohon-Sonder, di pertigaan tugu Tololiu (Matani III), hampir menghadap Tondano, SHM, minat hub 08161340555 Tanpa Perantara (3/5-6 jkt) JUAL / DIKONTRAKKAN Rumah villa style, cantik & unik (semi permanen), luas tanah 500 m2, luas bangunan 250 m2, KT 5+1, KM 3, lokasi 100m dari jalan raya Kairagi depan MIS Minut (bonus tanah 560 m2 di Kolongan, 100 m dr jalan raya, masuk dr puskesmas). Harga nego, peminat serius hubungi 0815 5623 388, 0813 4065 8880 (11/5-6) @tm DI Jual Cepat Tanah , cocok untuk dibuat perumahan, (tanah ada kebun pohon kelapa) Luas Tanah 7000 m2, Lokasi Desa Tateli, kec. Pineleng (150 m dari jalan Raya) SHM, tanpa perantara, harga Rp. 850jt / masih bisa nego, peminat serius hub. 08121111169 (9/5-6) @tm DIJUAL/KONTRAKKAN Rumah / Villa LT 600 LB 260m, 3 KT/AC, 1KT Pemb. 3 KM/ WC, Ruang tamu, ruang keluarga, ruang makan, balkon dengan perabot, garasi, luas, listrik 3500 W, ada telp, air sumur pompa, halaman luas, lokasi jln TVRI No. 9 Tel. 0813 4022 6363 (28/5-6) @tm RUMAH DIKONTRAKKAN 3 kamar tidur, 3 KM/WC, listrik 2200 watt air pam, telp, RT, RM, 2 dapur, car port, lokasi jl. Lumimuut, samping kantor lurah Tikala Ares 100m dari lap tikala lingkungan aman, tenang. Hub 0821 9005 7819, 0431 - 854938, SMS 0852 9991 2035 (19/5-6 fian)

SHOW ROOM UD CRISLEN Avanza G 2010 silver met 157,5jt. Rush S 08 hitam met 185jt. Rush S 08 merah met 187jt. Terios TX 2010 mulus 190jt. Avanza G 08 aqua blue 140jt. Avanza G 07 hitam met 135jt. Xenia Xi deluxe 08 fulvar 125jt. Innova G merah 05 145jt. Avanza S 07 gold 1.5 140jt. Panther royal 2.3 mulus 95 fulvar 50jt. Kuda grandia 1.6 02 mls ist 105jt. Carry pick up 09 hitam 85jt. Carry pick up cargo 08 hitam 85jt. APV 06 type X merah 115jt. Kijang original 93 merah fulvar 52jt. Hub. 344 2096, 0811 435 408 ap

ANEKA OTO

KOPERASI SERBA USAHA

9,5jt 9jt 7,5jt 7jt 10jt 8,5jt 11,5jt 9,5jt 8jt 8jt 7,5jt 9jt 8jt 7,5jt 6,5jt 12,5jt 17,5jt 20jt

CASH BACK s/d 1, 5 Juta-an Untuk setiap aplikasi kredit yang disetujui

0431-858825, 082195413393 (11/5-6) @tm

DIJUAL

- Nissan Patrol SGL 2004 manual warna cream met, full audio, big foot, km sedikit hrg. 395Jt. - Toyota LandCruiser VXR automatic 4x4 tahun 97 warna cream met, big foot, km sedikit hrg. 350Jt. - Suzuki Grand Vitara JLX 2007 manual silver met 195Jt. - Toyota Kijang SSX 94 biru met, double blower 57Jt. - Suzuki Aerio 2002 hitam akhir AC, tape, velg 17 28,5Jt angsuran 3.368.000 x29 - Toyota Hilux 2010 Sep, hitam, AC Denso, tape, mulus, 149Jt. - Toyota Kijang LGX double blower automatic 03 biru met 128,5Jt barang istimewa - Jetski 2008 See Doe jarang pakai 135Jt nego. - Daihatsu GranMax 08 Family hitam 21Jt angs 3,2Jt/bln x32, AC, tape, velg, PW, istimewa - Daihatsu xenia Xi 1300cc 2008, aqua blue 125jt Kondisi istimewa

Hub. 0431 – 332 8309 0812 5463 6368 (19/5-6) @tm

Xenia new li vvti sporty 09 abu2 met ist velg 17 chrome um 27,5jt angs 4,2jt 3thn/3,5jt 4thn. Jazz 05 manual hitam met, mulus, um 25jt angs 4,2jt 35x/3,5jt 47x. picanto opt 2 09 hitam, ist, um 27,5jt angs 4,1jt sisa 29x ass allrisk full tenor. New avanza G vvti 1.3 09 aqua blue met um 30jt angs 4,5jt 35x/3,8jt 47x. xenia new xi vvti sporty 2010 hitam met, mulus, 30jt angs 4,5jt 3thn/3,8jt 4thn. Xenia new xi vvti deluxe plus 09, light aqua met, um 24jt angs 4,4jt 3thn/3,7jt 4thn. Avanza S 1.5 vvti 07 light green met, um 24jt angs 4,7jt 3thn/3,9jt 4thn. Suzuki APV GX arena 08 silver met, mulus, um 27,5jt angs 4,4jt 3thn/3,6jt 4thn. Cash & credit Hub: 0812 430 1169, 3349596

BUTUH DANA CEPAT ! Jaminan BPKB, Bunga Ringan, Proses cepat Hub (0431) 3630909, 0852 565 77789. (10/5-6)1213

Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

Honda, Toyota, Daihatsu, Nissan, Suzuki

Supported by:

JUAL / BELI CASH DAN KREDIT hub: 0431-3411229

RUMAH TINGGAL JL.RAYA POMOROUW NO.134 LT.1000 M² LB ± 1500 M² STRATEGIS - 6 KM TDR / GARASI / GUDANG. HUB : 08124302988 10/5-6 boni

2010 2009 2008 2007 2008 2007 2010 2009 2008 2009 2007 2008 2006 2008 2005 2008 2009 2010

TUKAR MOBIL BEKAS ANDA KAMI GANTI DENGAN MOBIL BARU

CARRY THN 09, UM 20 JUTA, ANG 2,6 JUTA - 35 X. TOYOTA KIJANG LSX THN 03(pajak baru). UM 15 JUTA, ANG 4,1 JUTA - 35 X. HONDA CITY Z THN 2000, UM 20 JUTA, ANG 2,8 JUTA - 35 X

1 BUAH BUS PARIWISATA – 26 SEAT EXECUTIVE KM. 6000 – JARANG PAKAI (MITSUBISHI – AC/DENSO) HARGA Rp. 395 Jt ( NEGO) HUB : 085240449411 ( NONA )

1. Yamaha ZR 2. Yamaha Vega ZR 3. Yamaha Vega 4. Yamaha Vega 5. Yamaha Jupiter MX CW 6. Yamaha Jupiter MX 7. Honda Supra 125 CW 8. Honda Blade CW 9. Honda Revo CW 10. Honda Revo 11. Honda Revo 12. Suzuki Thunder 13. Suzuki Thunder 14. Suzuki Smash CW 15. Suzuki Shogun R 16. Suzuki Satria FU 17. Yamaha Vixion 18. Honda Tiger

0431-833855 HP 0431 – 335 3188, 0811 435 289

BORNEO MOBIL

Jual Beli Mobil Honda Jazz VTec 05 Audio 130 jt DP 25 jt angs 4.2 jt. Xenia li family 09 red wine 120jt DP 22jt angs 3,9jt.Suzuki Baleno 97 putih 68jt. Panther Hi Sporty 97 hijau met 69jt DP 7jt. Bisa tukar tambah, cash & Credit.

BURSA

Jl. W. Monginsidi no. 116 Kel. Bahu Lk. II (Samping & Depan GMIM Immanuel Bahu)

MUDAH SYARATNYA CEPAT PROSESNYA !

U D . F L A M B O YA N J AYA

Jual/Beli Motor-Mobil Second Harga Nego Batu Kota Bawah Lingk IV Manado Hub Hp 08124415886, Flexi 3858067

- NISSAN NEW SERENA CT full option hitam met elegan istimewa 2007 - Nissan X-Trail ST 2004 hitam metalik - Suzuki Grand Vitara JLX 2006 A/T Hitam Metalik - Suzuki Carry 1.0 MB 2001 - Daihatsu Neo Zebra 1.3 ZL Plus 2003 Biru Metalik - Daihatsu Neo Zebra 1.5 ZSX EFI 2002 Silver - Toyota Kijang Krista 2.0 MT 2001 Silver Metalik - KIA Travello Custom Made VVIP Edition, Jok Kulit, Minibar, TV Plasma, tahun 2008, cocok untuk usaha travel

LAMGANDA

BADAN USAHA: 46/BH/ XXV-4/KOP-UMKM/2009 Jl. BETHESDA No. 3 MANADO

Membutuhkan beberapa tenaga

KOLEKTOR

Yang bertugas menagih cicilan nasabah Persyaratan: - Laki-laki, maksimum 32 tahun - Punya kendaraan bermotor - Punya SIM C Bawa CV dan Surat Lamaran ke alamat diatas (20/5-6 kantor)

Toyota Yaris S 2006 matik UM 20 jt, Baleno 97 putih mls DP 15Jt, Toyota Altis 2004 DP 25Jt, Carry PU 2009 DP 15 Jt, Avanza G hitam 2009 DP 22,5 Jt. Avansa 2007 22,5jt, Toyota Kijang LSX 2003 dp 15jt, Gran max station 1,5 2008 dp 17,5jt, Carry PU 2000 cat asli 40jt cash, Xenia Xi warna gold thn 2010 akhir dp 22500. Hub 0812 440 6535, 0431 - 339 4606 (12/5-6) @tm JUAL TERIOS TX extra maret 2009, hitam, pajak baru, kondisi memuaskan, mobil lihat sendiri tanpa perantara 082188447744 Dijual Toyota Kijang Expo thn 97 akhir pemakaian 98, AC, tape CD, CL, ban campiro, mulus terawatt, harga Rp 92,5jt nego. Tanpe perantara hub 081340112214-085298213338 (27-4/6 kiki) DIJUAL / LANJUT KREDIT Nissan Grand Livina VX 1.5 2008 Rp. 150Jt lanjut kredit DP 30Jt angsuran 3.725 rb/bln sudah 4x angsur. Berminat hubungi 0431 - 331 7349 (hmd) DIJUAL SUZUKI THUNDER HITAM DES 08 surat-surat lengkap, mulus, jarang pakai. Hub 081244759255 (fian)

BURSA KERJA DIBUTUHKAN SEGERA: Karyawan/ti ROOM BOY : Pria, penampilan menarik, pend. SMU/sdrjt, Tenaga Therapist syarat : Wanita, berpenampilan menarik,tidak diutamakan pengalaman. yang berminat lamaran diantar lgsg ke Manado Plaza Hotel Jl. W.Maramis No1, Walk Interview, yg memenuhi syarat bisa lgsg bekerja (1-7/6)1213 TERIMA KOS harian / mingguan / bulanan, lokasi Jl. Sudirman no. 35 (khusus lakilaki). Hub. 0431-863626, 333 4790 (UH)

New Avanza 1.3 G 2011 hitam silver Rp 170jt. Toyota Hilux double cabin E 2.0 09 hitam met Rp 295jt. Avanza 1.3 G VVTi 06 hijau met Rp 137jt. Kijang SGX 01 silver 01 silver met Rp 117,5jt. Avanza 05 Rp 107jt. Granmax 08 biru met Rp 115jt. Granmax Optima 1.3 08 hitam Rp 107jt. Taruna biru 01 FGX Rp 105jt. Taruna biru silver FGZ 02 Rp 112,5jt. Taruna CSX 03 merah met Rp 115jt. Feroza 94 hijau tua met Rp 85jt. Futura Box ST 150 2010 hitam silver Rp 115jt. Swift 08 abu2 met Rp 172,5jt. Vitara 94 merah Rp 85jt. Xtrail 03 ST 2.4 hitam met barang istimewa velg 20 Rp 190jt. Chevrolet Blazer Montera 03 merah met special edition Rp 95jt. Chevrolet Optra 1.8 03 hitam met Rp 115jt. Chevrolet Kalos 07 hitam Rp 135jt. Baleno 01 hijau met Rp 105jt. Accord Selo 95 hijau met lanjut kredit uang muka Rp 27,5jt angs/ bln Rp 2,9jt sisa 31x. New CRV 2.4 silverstone full variasi 09 Rp 380jt. Mitsubishi Kuda Super Exceed merah silver 01 Rp 90jt. Mitsubishi Kuda Super Exceed 2000 merah silver Rp 85jt. Espass ZSX 02 biru met Rp 60jt. Hartop 82 full variasi ban 33 merah Rp 100jt. bagi yang mengutamakan kualitas hubungi segera Telp 0813 400 15522 and

19/5-6 upi

FM MOTOR

JUAL BELI MOBIL Kijang LGX efi 2001 silver met 110 jt DP 15 jt angs 3,8 jt. Xenia Xi Sporty Silver 04 DP 20angs 3.5 jt Avanza G vvti Hitam Met 09 VR 16 DP 30 jt angs 4,6 (3thn), 3,9 (4thn). Avanza G Biru met 05 UM 25 Jt angs 3.7 Escudo 1.6 MT 04 Silver DP 30 jt angs 4 jt Bisa Tukar Tambah. Butuh Dana Cepat Jaminan BPKB, Take Over Kredit. Proses cepat bunga ringan. Hub. 0853.4026.7020

0852.5655.5859

baris Maks 6 baris

Untuk informasi hubungi: 0431 - 855 558 www.mdopost.com, email: mp.iklan@gmail.com

DIBUTUHKAN RECEPTIONIST Syarat Pria/Wanita, max 23 tahun, lulusan SMK Perhotelan/ D3 dapat berbahasa Inggris (aktif) berpenampilan menarik. Lamaran bawa langsung ke Hotel Celebes Manado Jl. Rumambi No. 8A (kompleks pelabuhan Manado) Tlp. (0431) 870 425, 859 069 (2/5-6) kntr

(21/5-6)1213

Perusahaan Nasional yang sedang berkembang membutuhkan : 1. Supervisor 2. Sales TO / marketing 3. Delivery Syarat : 1. Pria, Max 30 th (posisi 2 & 3) , 35 th ( posisi 1 ) 2. Sim C, pengalaman lebih diutamakan Fasilitas : - Gaji, Bonus - posisi 2 & 3 + sewa motor Datang langsung : PT. Lautan Rejeki Abadi, Jl. Samratulangi perum pertamina permai, no. 100, winangun I, lk. III, kompl. Casa Gracia - Manado (21-10/6) @tm

DIBUTUHKAN SEGERA 1). Cook chinesefood, pria, loyal, jujur, rajin, max 30 thn. 2). Cook helper pria/wnt, max 26 thn. 3). Waiter wanita,smu/smk, mahasiswi partime, penampilan menarik, max 24thn. 4) Helper, pria max 24 thn. Lamaran bawa langsungg ke:

RENDEZVOUS RESTO & CAFE

depan Hotel Formosa Bahu Mall jam 4-6 sore. (3/5-6) bnJ

DIJUAL TANAH

LOWONGAN MARKETING Syarat : - Pria/Wanita usia max 30 Tahun - Berpenampilan Menarik - Berpengalaman minimal 1 Tahun - Sanggup dan mau Bekerja Keras - Pendidikan diutamakan D3 Alamat:

DISEWAKAN

1. Ruko di Boulevard 3 unit (gandeng) 3 Lantai 2. Ruko di Wanea Plaza 3 Lantai Hub GRACE 3336768 & 0812 4488 6668 (2/5-6 ddy)

Jual rumah permanen 1 ½ lantai SHM LT. 406 LB. 360 PDAM tlp listrik 1300 lokasi jl. Yos sudarso XI no.3 Paal 2 atas bisa KPR tidak melayani sms. Rumah permanen SHM LT. 355 LB. 260 tlp listrik 2200 sumur mata air termasuk perabot baru lokasi Desa Lotta Pineleng samping jalan masuk Wisma Lorenzo bisa KPR tidak melayani sms. Mobil tangki merk Isuzu ELF euro 1 double cabin ban thn 2004 kondisi bagus. Hub 0431-331 7052, 0852 4016 2135, 0813 56200 381 4/5-6 dedi

MANADO POST Rp. 60.000/

LOWONGAN KERJA KE LUAR NEGERI Sektor formal laki2: design grafik, sopir, tukang batu/kayu, tukang ketok/cat mobil, teknisi AC/ listrik, teknisi mobil aksesoris Perempuan: pelayan restaurant, sales girl, staf administrasi, tailor juru masak umur 18-40 thn tujuan Brunei Informal perempuan: penata laksana RT tujuan Singapura gaji 450-500 dolar singapura = Rp 3jt-3,5jt Hongkong 3.580 dolar hongkong=Rp 4,5jt umur 23-40 thn biaya training gratis dpt uang saku 1jt Pelatihan pemberangkatan di Manado langsung ke Negara tujuan, hanya satusatunya PPTKIS pusat di Manado. Hub PT. ELSA PUTRI INDAH Jl. Politeknik No 14 Kairagi II Manado Tlp. 0431 - 812708, 811994, 3317052, Hp 0852 4016 2135, 0813 56200 381

DIJUAL

DIJUAL MURAH

TARIF IKLAN JITU

Teknisi Kaca Film (P, Pengalaman min 2 thn pasang kaca film, tanggungjawab, komunikatif & jujur. Sales Department (W, Usia 19 – 25 tahun, komunikatif, jujur & bertanggungjawab, pengalaman min 2 thn, bekerja dengan target, MS Word / Excel. Karyawan Training Teknisi Kaca Film (Pria, tanggungjawab, komunikatif, dan jujur, untuk ditraining) Marketing Department (P/W, min 20 thn, jujur, dan bertanggungjawab, Pengalaman min 2 thn, MS Word / Excel. Lamaran paling lambat dua (2) mggu stlh iklan ini terbit & antar langsung ke : V – KOOL Outlet Jakarta Motor Telp. (0431) 864226, 852860. Jln. Sam Ratulangi No. 85 Manado (27-10/6) bnJ

1. Tanah di Pumorouw Lt. 11.000 m2 2. Tanah di Malalayang (Akper) Lt. 3200 3. Ruko di Wanea Plaza 3 Lt 4. Rumah di Malalayang (Tk. Sela) LT. 400 m2

9/5-6andi

Hubungi 0852 5632 7774, 345 0719, 0812 4444 4477

Dibutuhkan segera customer service syarat wanita, penampilan menarik maks 24 th, SMA, bisa mengoperasikan MS Office. Pengajar MA, FI, KI, BIO, IPS (al.IR) EKO, ING, IND (SD, SMP, SMA), syarat sarjana PTN pengalaman mengajar maks 2 thn. Satpam syarat pria maks 27 thn memiliki sertifikat satpam. Office boy syarat pria 24 thn min SMP. Lamaran ditulis tangan dan CV diantar langsung ke Ganesha Operation jl. Bethesda No. 42, Manado (4/5-6 moren)

MANADO PROPERTINDO

AVANZA BARU facelift 2011 harga 167,5jt. TERIOSADVENTURE2007htm165jt. AVANZA2009 htm145jt. XTRAIL XT 2010 silverstone 330jt LIVINA SR 08 matic 152,5jt. HI LUX 09 140jt nego cash/kredit. Tukar tambah. Hubungi 081244544888

Melayani pengeboran air, service sumur bor/ pemasangan instalasi pipa air, lokasi untuk mendapatkan air bersih.

Menyediakan sprei, bed cover berbagai macam ukuran. Katun, halus dengan motif terbaru. Pesan antar min. 3 pcs. Tas berbagai macam merk, ada LV, GUCCI, GUESS, dll. Hubungi Yanti, 0431 877593, 085342347946, 08124481531 (ap)

BERKAT ANUGERAH SHOW ROOM

DIJUAL

BOR AIR

Black Sand Dive Resort in Bitung is looking for 1. Personal Assistant (female) 2. Dive Guide 3. Chef Cook 4. Driver. Candidates must have experience in the same field. Please send your application, latest photograph, CV, keterangan kelakuan baik dan keterangan berbadan sehat to Jl. A. Mononutu no. 292, Madidir , Bitung, Sulawesi Utara or email to mlcbtg@yahoo.ca (4/5-6 kantor)

Tanah luas 300 m2,lokasi Desa Sea pingir jalan kompleks RK. Telp. 081340418851, 3394645

CV. BAYUTAMA AIRKON

Jl. Sam Ratulangi No.92 Manado Authorized Dealer : DAIKIN VRV & Mc Quay Airconditoner . (27/5-6) dnY

DIJUAL

PENJAGA JOMPO Syarat: - Agama Kristen - Suami-Istri Hub: 081340139196

Alat peraga DAK SD & SMP ready stock (100%) sesuai juknis 2010. Rekanan yang menang tender / uji petik. Hub 0852 1414 1201/ 0815 1946 4055

JUAL ASPAL

DIJUAL

DIBUTUHKAN

Espass Box 1.5 2005 UM 15Jt ang 1.849 rb Panther PU 2006 UM 22Jt ang 2.773rb Carry DRV 2001 UM 15Jt ang 1.894 rb Carry DRV 2005 UM 19Jt ang 2.367 rb Carry DRV 2002 UM 17Jt ang 2.051 rb Carry DV 2002 UM 13 Jt ang 1.578 rb Carry DV 2005 UM 17 Jt ang 2.051 rb Avanza G 2006 UM 20 Jt ang 4.271 rb GranMax 1.3 2008 UM 12 Jt ang 3.342 rb Grand Livina XR 2008 UM 24Jt ang 5.207 rb

Hubungi: 0431 - 845 111

0852 4060 1452

4/5-6 dedi

12/5-6 dayke

(18/5-6) kntr

DIJUAL Tanah luas 55000 m2, SHM, rata/ bersih/anek buah, dekat jalan raya, ada rumah di Tetey Dimembe Minut Hub 082195126378

DIJUAL tanah di Kakaskasen 2 Tomohon, luas 1.840 m2, SHM, dekat jalan Hub 082195126378

DIJUAL Rumah permanen letak strategis di jalan Sea 4 KT, 2 KM, listrik 1200, air, sumur listrik, luas 300 m, SHM, pemandangan kota Manado. Alamat jl. Sea Lk VI (perbatasan Perum HAI YOUNG SEE). Hubungi

0812 4451 5864 2/5-6 dedi

7/5-6 kantor

Hubungi: PT. PERUSAHAAN PERDAGANGAN INDONESIA (PPI) Manado: Jl. D. Lasut no. 3-5 Telp 0431 – 862066, 862366 Hp 0812 6799 9777, 0812 441 5180 Kotamobagu: Jl. Diponegoro no.18 Telp 0434 – 2629039 Hp 0813 5600 0630, 0852 4069 8679

Toyota Hi-Lux double cabin, type E, tahun 2010, warna silver metalik, harga 280 Juta nego. Hubungi: Marty, 0813 5680 5588

(25/5-6) Mrn

(31/5-6) dnY


42

JUMAT, 03 JUNI 2011

Fans Merasa Puas

Gwyneth Paltrow

Ikut-Ikutan Main Twitter TWITTER sepertinya akan semakin ramai dengan ‘kehadiran’ para selebriti. Kali ini adalah giliran Gwyneth Paltrow yang juga ikut-ikutan punya akun Twitter pribadi. Gwyneth sendiri sebenarnya sudah pernah punya website pribadi bertajuk GOOP. Sayangnya, website ini sempat menuai kritik tajam karena tidak tersentuh dan sedikit sombong. Namun rupanya Gwyneth ingin menyebarkan pesan-pesan bijak yang sempat ditulisnya di websitenya lebih luas lagi. Aktris berusia 38 tahun ini resmi

Marghel Hormati

Paris Hilton

Datang Menyaksikan GP Catalunya

bergabung dengan Twitter dan Facebook sejak hari ini (2/6), walaupun sepertinya Gwyneth perlu memperbaiki ‘kicauan’ pertamanya untuk mendapatkan lebih banyak followers.” Ini Tweet pertamaku,” tulis Gwyneth, yang membuahkannya 38.000 followers. Tak hanya itu, Gwyneth juga memposting sebuah video yang menampilkannya berkata, “Hi, aku berusaha masuk ke abad 21. Jadi, ini aku, aku di Facebook dan Twitter, tapi tidak sekarang. Sekarang aku sedang di pinggir jalan mencari taksi.” (kpl/art)

PUASKAN PENGGEMAR: Meskipun baru sembuh dari sakit, tapi Agnes mampu tampil luar biasa di konser Rabu (1/6) di Score Manado.

ATMOSFIR yang dtercipta di Score Manado memang luar biasa saat konser Agnes Monica ini. Meskipun harga tiket standarnya sedikit di atas artis-artis lainnya yang pernah hadir di Manado. Karena kedatangan Agnes di Score Manado ini merupakan yang kedua kali. Namun saat ini penonton yang datang memang berjubel.’’Sejak Agnes manggung di Manado saya nonton terus. Karena ini fans berat Agnes, tapi

JADWAL ACARA TV HARI INI RCTI 06:00 07:30 15:00 16:00 17:30 19:30

GO SPOT DAHSYAT CEK & RICEK MINTA TOLONG MEGA SINETRON:KCK Cinta Tiada Akhir MEGASINETRON:PUTRIYANGDITUKAR

PACIFIC TV 07.30 09.00 11.00 12.25 13.30 14.00 15.30 17.00 18.00 19.00 20.00 21.05 22.00

HAPPY HOLLY KID’S TOP NEWS DAPUR ALAM FILLER / CEREMONIAL AD TOP POP MANADO (Lagu Manado) PACIFIC MUSIK GREZZ DR TV SHOOPING SERIAL MANDARIN SORE LINTAS PACIFIC PETANG + DIALOG LINTAS PETANG (News) SERIAL MANDARIN MALAM AMOY SHOW SEMINAR KELUARGA WARONG BACIRITA

SCTV 06:00 07:15 09:03 10:00 14:03 14:30 15:00 16:30 18:00 19:30 21:00 22:33

penampilan kali ini sungguh luar biasa. Meskipun baru sembuh dari sakit,’’ kata Maya salah satu fans Agnes yang. Begitupun dengan Gita yang sebenarnya agak ragu dengan kedatangan Agnes, lantaran diberitakan sakit, sangat puas dengan konser Agnes ini.’’ Biarpun baru sembuh dari sakit, tapi Agnes mampun menunjukkan profesionalnya dan memuaskan penggemar,’’jelas fans berat

Agnes yang sangat hafal dengan lagu-lagunya. Kedatangan Agnes di Manado ini mungkin konser terakhirnya. Karena akan berkiprah diinternasional.Konser Agnes Monica ini disponsori LA cool moment, Score Manado, Kelapa Production, Mantos, ITC, Bintang Motor, FI Production, Alex Sinar Production, Manado Post, Manado TV, Memora FM dan Bali Hai. (art)

MNCTV 07:00 08:00 10:00 12:00 14:00 14:30 16:30 17:30 18:00 18:30 19:00 20:30 22:00 23:00

Infotainment : “Was Was” Musik Spesial : “SL Inbox” Infotainment : “Halo Selebriti” SCTV FTV Pagi SCTV FTV Siang Infotainment : “Status Selebriti” Uya Emang Kuya SCTV Reality : “SL Sensasi Artis” SCTV Sinetron : “Islam KTP” SCTV Sinetron : “Bintang Untuk Baim” SCTV Sinetron : “Arini 2” SCTV Sinema

Upin & Ipin Met Pagi Layar Pagi Cerita Pagi Layar Kemilau Starlite Layar Spesial Zona Juara Animasi Spesial : Bernard Bear Upin & Ipin Dkk Animasi Spesial : Little Krishna Satria Piningit Sinema Utama Keluarga Udin Bui Demi Bangsa Db

TRANSTV 06:30 Insert Pagi 07:30 Ranking 1 08:30 Derings 10:00 Suami-Suami takut Istri 11:00 Insert 13:30 Online 14:30 Extravaganza 16:00 Kejar Tayang 17:30 Insert 18:00 Jika Aku Menjadi 18:30 Sketsa 21:30 Bioskop TransTV 23:30 Bioskop TransTV

SOSIALITA asal Amerika Serikat, Paris Hilton, dijadwalkan akan hadir di MotoGP Catalunya, Spanyol, Minggu 5 Juni 2011. Paris bukan cuma berwisata melihat motor besar berpacu di atas lintasan, tapi juga mengunjungi tim yang menggunakan namanya. Ya, ada sebuah tim yang bertarung di kelas 125 cc bernama Paris Hilton Racing Team. Tim ini bermarkas tidak jauh dari Sirkuit yang digunakan untuk balapan akhir pekan ini. Momen tersebut dianggap tepat untuk mendatangkan perempuan yang merupakan pewaris Hotel Hilton itu. Seperti dilansir Road Racing World, Paris direncanakan akan datang menggunakan helikopter pukul 10.00 pagi waktu setempat. Setelah itu akan diadakan sesi foto bersama penggemar dan ditemani dua pebalap Paris Hilton Racing Team, Sergio Gadea dan Maverick Vinales. Namun, Vinales menolak jika disebut kedatangan Paris bakal mengurangi konsentrasi dirinya dan Gadea di atas lintasan.”Kenyataan bahwa Paris Hilton akan ada di sini (Catalunya) hari Minggu nanti tidak akan membuat perhatian kami teralih. Tapi jelas hal itu akan jadi motivasi tambahan,” kata Vinales. (vvn/art)


Bagi yang mempunyai pertanyaan seputar kesehatan mata, gigi, anak, jantung dan pembuluh darah, kulit dan kelamin, tulis nama, umur dan alamat sms ke 081356586404

43 JUMAT, 03 JUNI 2011

Marchel Hormati

TRADISIONAL

Khasiat Tanaman Obat INDONESIA diberikan banyak berkat serta kekayaan alam yang melimpah yang berada di alam yang masih alami dan baik digunakan untuk kesehatan. Ada banyak tananam toga atau disebut tanaman herbal yang berasal dari tumbuh-tumbuhan yang dapat dimanfaatkan sebagai bahan ramuan tradisional. Sebagai contoh beberapa tanaman toga kali ini di bagi berdasarkan bagian yang digunakan : 1). Jenis tanaman yang dimanfaatkan daunnya a. Seledri, manfaatnya untuk menyembuhkan Tekanan Darah Tinggi b. Belimbing digunakan untuk menyembuhkan Tekanan Darah Tinggi c. Kelor manfaatnya mengobati Panas Dalam atau Demam d. Daun Bayam Duri manfaatnya untuk mengobati Kurang Darah e. Kangkung manfaatnya untuk mengobati Insomia f. Sirih manfaatnya untuk menyembuhkan Batuk, Antiseptika dan Obat Kumur g. Salam bersifat Astringensia h. Jambu Biji manfaatnya untuk menyembuhkan Mencret 2). Jenis tanaman yang dimanfaatkan kulit batangnya a. Kayu Manis dimanfaatkan untuk mengobati penyakit Batuk, Sesak Napas, Nyeri Lambung. b. Jeruk Nipis kulit batangnya dapat digunakan sebagai Antiseptik, sehingga bisa dipakai bahan baku Obat Kumur 3). Jahe Khasiat : Pelega Perut, Obat Batuk, Obat Rematik, Penawar Racun Pemakaian : rimpang ditumbuk dan diseduh dengan air panas, ditambah madu & diminum 4). Kunyit Khasiat : Obat Demam, Sesak Napas & Obat Radang Pemakaian : Rimpang diparut, ditambah air, diperas dan diminum.(Bapelkes Sulut)

Pijat Tingkatkan Imunitas Tubuh SAAT ini melakukan pijhat sudah menjadi tren. Apalagi para pekerja yang sepekan melakukan pekerjaan rutin di kantor. Tak heran setiap akhir pekan banyak warga yang melakukan pemijatan dan spa. Selain menghilangkan kepenatan, pijat juga menghasilkan perubahan terukur pada sistem kekebalan tubuh. Sesi pijat menenangkan tubuh, meredakan kecemasan Anda, dan bahkan membantu Anda tidur lebih nyenyak di malam hari. Sebuah penelitian baru—didanai National Center for Complimentary and Alternative Medicine— menemukan bahwa pijat juga dapat membantu Anda jauh dari penyakit. Pada studi yang diterbitkan dalam edisi terbaru Journal of Complimentary and Alternative Medicine tersebut, para penelitia merekrut 53 orang dewasa sehat berusia antara 18-45 tahun dan dibagi menjadi dua kelompok. Kelompok pertama menerima sesi pijat tradisional Swedia oleh terapis pijat bersertifikat dan

kelompok kedua menerima sesi sentuhan ringan tanpa teknik pemijatan sebenarnya. Para peneliti telah bekerja di bawah teori bahwa pijat meningkatkan oksitosin tubuh, atau “hormon cinta,” yang dengan sendirinya membantu mengatur kadar hormon yang terkait dengan stres. Namun, mereka menemukan bahwa hal tersebut tidak terjadi. Sebab, orang yang menerima “sentuhan ringan” (kelompok OBAT: Pijat kedua) selain benarmenghilangkan benar mengalami lelah juga meningkatkan peningkatan kekebalan tubuh. kelompok oksitosin sentuhan lebih ringan, penerima pijat tinggi daripada penerima mengalami penurunan pijat (kelompok pertama). signifikan pada hormon stres Namun, tidak seperti

dan peningkatan produksi berbagai sel tubuh yang meningkatkan respon sistem kekebalan tubuh. Manfaat pijatan Pijatan dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh Anda dan membantu Anda lebih baik dalam mengatasi stres, bahkan jika Anda tidak sakit atau stres. Rutin pijat baik untuk tubuh dan pikiran. Berikut tip agar pijat memberi manfaat kesehatan: Cari terapis bersertifikat

Penerima pijat dalam penelitian ini menerima treatment dari terapis bersertifikat untuk memastikan konsistensi dan kualitas tinggi. Untuk mendapatkan yang sama, Anda sebaiknya pijat pada seorang terapis bersertifikat. Pijatan tangan sendiri Meskipun seluruh tubuh yang dipijat menghasilkan perubahan biologis seperti terlihat dalam beberapa studi, penelitian lainnya telah menemukan bahwa pijat tangan sederhana selama lima menit juga mampu menurunkan tingkat stres. Rasakan cinta dengan cara lain Dr Rapaport salahs atu peneliti yang meneliti tentang manfaat pijat mencatat bahwa tidak terlihat peningkatan yang signifikan pada tingkat oksitosin penerima pijatan lengkap, tetapi orang-orang dalam kelompok penerima pijatan ringan. Ada banyak cara sederhana lain yang dapat meningkatkan kadar oksitosin tubuh Anda, meski bukan pijatan, seperti menggenggam tangan, membelai hewan, dan mendengarkan musik menenangkan.(okz/hjt)


“Ingin jadi model Xpresi? Hubungi kru Xpresi di 085298615797-085343667770

44 JUMAT 02 JUNI 2011

PROFIL

Hidup Untuk Tuhan COWOK kelahiran Jakarta, 6 mei 1994 ini bernama Stefanus Rahadian Garuda Langit Dewangga Siahaan biasa disapa Rian. Putra dari pasangan R. Tjipto Hadi Subagio dan Ersyeline Hasibuan punya hobi berenang, membaca, basket dan badminton. Cowok yang biasa disapa Rian ingin jadi dokter. Sis- Rian wa XI IPA 1 SMA St. Nikolaus ini aktif dalam English debate. Rian juga pernah meraih Putra Intelegensia Tomohon 2011 dan rank 7 ISDC. Rian ingin terus mengembangkan talenta yang dimilki serta membanggakan keluarga. “You are what you believe and there is no bad day or lucky day it’s your perspective to the day. Hiduplah untuk Tuhan,” tandasnya. (dwi)

SCHOOL ZONE

Art:rusman linggama

SAYUR MAYUR MANJUR

Sehat Setelah Makan Sayur SAAT Popeye mulai terdesak dengan kekuatan Brutus yang badannya jauh lebih besar. Taaraaaa… pelaut itu akan membuka kaleng bayam dan menelan semuanya. Dalam sekejap kekuatan Popeye meningkat tajam. Badan sebesar Brutus dapat diatasinya dengan mudah. Mau jadi kayak popeye? Rajin-rajinlah makan sayur. Tapi sayang seklai responden kita 40 persen nggak suka makan sayur. Kata mereka, sayur rasanya pahit (43,9 persen). Masa sih? “Iya. Pahitnya nggak gampang hilang di lidah,” kata Angel Pesik.Pelajar asal SMA N 1 Manado tersebut paling anti dengan masakan yang mengandung sayur di rumah. Kalau mamanya memasak sayur, Angel lebih suka memakan lauknya saja.Melihat itu, papanya nggak tinggal diam. Nggak jarang sang papa memaksa Angel untuk memakan sayur. Angel sempat menurut saat papanya menyuruh memakan sayur bayam. “Aku jadi kehilangan nafsu makan. Baru kali itu aku lama menghabiskan makananku,” ujar cewek yang gemar basket tersebut.Nggak cuma Angel, Timothy Lazandry dari SMA N 9 Manado juga nolak untuk memakannya. “Aku bisa mendadak mual banget kalau memakannya,” kata cowok yang suka main basket tersebut. Untuk mengatasi hal itu, orang tuanya lebih sering membelikan makanan di luar. Soalnya kalau masak sayur, Timothy nggak meyentuhnya.Efek buruk dari nggak pernah mengonsumsi sayur akhirnya dirasakan Timothy. Suatu hari Timothy terkena penyakit susah buang air besar. Akhirnya dia memutuskan memeriksakan diri ke dokter.”Kata dokter, aku kekurangan serat. Manfaat serat itu bisa didapatkan dari berbagai macam sayur. Dokter menyarankan aku lebih sering makan sayur,” tutur pelajar kelas XI tersebut.Sekarang Timothy sering mengonsumsi sayur. Sebab dia merasa bersyukur sakit yang dirasakan baru sebatas susah buang air besar. (dwi)

Ayo Makan Sayur Pelajar SMA N I Manado turut berpartispasi dalam Hari Lahirnya Pancasila Rabu (1/6) kemarin. Dipimpin olek Kepsek Drs Ferdy Robot, SMA N I Manado membawa personil 1500-an siswa.’’Mungkin dengan hal begini kita mengenalkan kepada siswa akan arti pancasila tersebut. Karena mungkin saja ada pelajar yang tidak tahu kapan pancasila itu lahir,’’kata Robot.Begitupun dengan SMK N II Manado yang menurunkan pelajarnya untuk meramaikan Hari Lahir Pancasila.(*)

CMYK

KENAPA sih teman-teman pada nggak suka sayur? Padahal sayur banyak manfaat lho. Selain buat mencegah pengeroposan tulang juga bisa mencegah penyakit kanker. Bayangin aja, kalau kita nggak pernah mengonsumsi sayur, apa jadinya? Janagan-jangan kita bisa sampai kekurangan gizi..hihihi. Sebanyak 57,3 persen responden mengaku mereka belum pernah mengalami sakit serius karena ruitn makan sayursayuran.Kayak responden Gloria Lumimuut dari SMA N 2 Manado

yang belum pernah mengalami hal serius tentang kesehatannya. “Dari kecil orangtuaku udah biasain aku buat makan sayur. Karena sayur, tubuhku lebih lincah bergerak,” ujar cewek yang hobi berolahraga tersebut. Mungkin karena rasanya yang kurang enak, teman-teman jadi nggak suka makan sayur. Tapi lain lagi cara teman kita Gracia Theno, rasa yang kurang enak nggak jadi masalahnya buat mengonsumsi sayur dengan rutin. “Bagiku, kasehatan paling penting. Cari akal yang bisa

buat tubuh kita sehat nggak perlu ribet, aku sering kasih vitamin atau pemanis bubuk tiap kali aku makan sayur,” tutur pelajar SMA St. Nikolaus. Waaahh.. Gracia kreatif ya.. Nambahin pemanis bubuk di sayurnya biar bisa terus makan sayur. Coba kalau temanteman yang lain kayak gracia. Pasti, kita semua bakal hidup sehat dan jauh dari penyakit. Benarkan? Ayo makan sayur yang banyak supaya kita hidup sehat. Karena semakin hijau sayur yang kita makan, kandungan vitamin di dalamnya semakin banyak. (dwi)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.