1 7
NOMOR:7975
M A R E T
2 0 1 3
ECERAN: RP3.000,Amos Tempone
Minahasa Menuju Perubahan Hari Ini Gubernur Lantik JWS-Ivansa
Editor: Tommy Waworundeng Peliput: Lucky Mamahit
TONDANO— Minggu 17 Maret hari ini, menjadi hari yang bersejarah bagi perjalanan tanah Toar Lumimuut. Karena 313.887 penduduk Minahasa, kini akan resmi memiliki pemimpin yang baru. Pemerintah Republik Indonesia melalui Gubernur Sulawesi Utara Dr Sinyo Harry Sarundajang, akan melantik dan mengambil sumpah Drs Jantje Wowiling Sajow MSi dan Ivan Sarundajang sebagai Bupati dan Wakil Bupati masa baki 20132018. Pantauan Manado Post, Sabtu (16/3) kemarin, berbagai persiapan terus diupayakan oleh panitia pelantikan. Ketua panitia pelantikan yang juga Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Minahasa Meydi Tinangon MSi mengaku persiapan sudah 100 persen. “Kita sudah siap untuk melaksanakan acara pengambilan sumpah, pelantikan, dan serah terima jabatan Bupati dari Drs Stefanus Vreeke Runtu kepada pemimpin yang baru. Acaranya akan dimulai pukul 15.00 Wita
sampai selesai,” ujar Tinangon. Lanjut Tinangon, gedung Wale Ne Tou Minahasa yang terletak di kawasan lapangan Maesa Tondano kapasitasnya terbatas. Diperkirakan hanya bisa menampung sekitar 5.000 orang. “Dengan kapasitas tersebut, kami panitia meminta maaf kepada masyarakat yang tidak bisa menyaksikan langsung peristiwa bersejarah ini,” ungkapnya. Dianggap hari bersejarah, karena mulai Minggu 17 Maret hari ini, JWS-Ivansa akan memulai melakukan perubahan di tanah Minahasa, sesuai janji-janji keduanya saat kampanye. Sebanyak 313.887 penduduk Minahasa menaruh harapan besar, JWS-Ivansa membawa rakyat dan daerah ini ke arah yang lebih baik. ‘’Minahasa kini menuju perubahan,’’ harap sejumlah masyarakat yang mengirimkan harapan mereka ke redaksi Manado Post, kemarin, lewat akun twitter. Dalam gladi bersih pelantikan kemarin, Bupati terpilih JW Sajow yang hadir dengan kemeja kotakkotak, terlihat sibuk menyiapkan berbagai kebutuhan perlengkapan yang akan digunakan hari ini. Secara bersamaan JWS juga terlihat sibuk melayani ucapan selamat dari setiap orang yang mengikuti gladi bersih tersebut. “Yakinlah beragam acara yang telah disiapkan oleh panitia akan berjalan sesuai
TOYOTA
Indonesia Basis Produksi di ASEAN Editor: Bahtin Razak Peliput: Ryan Rengkung
TOYOTA Motor Manufacturing Indonesia membangun pabrik kedua yang di sebelah pabrik pertama, di Karawang, Jawa Barat. Pabrik tersebut menelan dana sekira Rp3,3 triliun. Pabrik tersebut diklaim memiliki banyak kelebihan, antara lain kecanggihan teknologi yang ramah lingkungan dan nyaman bagi karyawannya. “Dan sekitar 1.100 orang tenaga kerja terserap untuk pabrik ini,” ungkap Senior Managging Officer Toyota Motor Corporation (TMC) Jepang, Takahiro Iwase, saat peresmian pabrik kedua Toyota, di Karawang, Jumat (15/3). Baca Indonesia... Hal: 11
SEMENTARA ITU
Wanita Peminum Darah Editor: Bahtin Razak
Michelle
FILM dan fiksi menggambarkan bahwa vampir identik sebagai peminum darah. Seorang seniman tato, Michelle mungkin satu contoh vampir di dunia nyata. Semenjak remaja, Michelle punya kebiasaan aneh, minum darah. Setiap harinya, wanita 29 tahun ini wajib menenggak seliter darah, demi memperoleh mood yang baik. “Darah sama pentingnya dengan air untuk saya,” katanya ketika tampil dalam acara TLC My Strange Addiction seperti dikutip dari Daily Mail. Michelle mengaku darah sudah seperti minuman biasa baginya. “Saya suka minum darah saat membaca, bersantai, menonton TV, dan melukis. Tidak ada waktu yang buruk bagi saya untuk minum darah,” jelasnya. Warga Lancaster, California tersebut sangat kecanduan, hingga mengaku tak dapat memulai hari tanpa secangkir darah.”Saya minum darah agar berenergi.”
Baca Minahasa... Hal: 11
Baca Wanita... Hal: 11
Vreeke Runtu Syukuri 10 Tahun Kepemimpinan
ARTIS
Harap JWS-Ivansa Bertahan Sampai Selesai Editor: Bahtin Razak Peliput: Lucky Mamahit
TONDANO — Tangis tak bisa ditahan Careig Naichel Runtu SIP (CNR) saat menyampaikan ucapan terima kasih pada acara ibadah syukur keluarga besar Runtu-Luntas, Sabtu (16/3), di kediaman keluarga di Desa Kembuan. Syukuran itu terkait dengan berakhirnya 10 tahun kepemimpinan Drs Stevanus
SELAMAT BERPISAH: Vreeke Runtu memberi sambutan saat syukuran kepemimpinan Bupati Minahasa, di kediamannya, kemarin
V r eek e R un t u ( S V R ) sebagai Bupati Minahasa. CNR mengaku, bisa meraih kepercayaan dari masyarakat untuk melayani sebagai wakil rakyat maupun pimpinan partai merupakan hasil dari didikan ayahnya. “Papa adalah ayah dan guru politik terbaik bagi saya,” ujar Careig, sambil menahan tangis. CNR mengaku masih banyak kekurangan dan keterbatasan selama ayahnya
memimpin. Namun semua itu bisadilewatiberkatdukungandari jajaran pemerintah Kabupaten Minahasa dan masyarakat. “Kami tidak akan melupakan semua kebaikan Tuhan dan masyarakat Minahasa yang telah memberikan waktu dan kesempatan kepada keluarga kami untuk mengabdi dan melayani di tanah Minahasa,” ujar Careig.
Hamil, Tetap Seksi Editor: Bahtin Razak
Baca Harap... Hal: 11
Empat Bom Meledak saat Hatta Rajasa Bertemu PM Irak Nouri Al-Maliky (1)
Dua Kali Getarkan Gedung, Bilateral Meeting Jalan Terus Paling enak itu adalah “nggak tahu”, “nggak dengar” dan “nggak ngeri.” Karena, ketidaktahuan itu membuat kita tidak merasa takut! Lha apa yang ditakutkan? Wong, tidak tahu sedang terjadi apa? Begitu pun sebaliknya, makin tahu, makin waspada, makin takut, bahkan bisa jadi paranoid. DON KARDONO – Bagdad.
NYARIS: Hatta Rajasa memberikan keterangan pers didampingi sejumlah pejabat Irak.
ITULAH pengakuan Menko Perekonomian, Hatta Rajasa, begitu naik di pesawat Royal Jet, di Bagdad International Airport, pukul 22.00 semalam. Dia tidak langsung duduk di kursi. Dia hanya geleng-geleng kepala dan berjalan-jalan di kabin. Rupanya, dia masih menahan rasa galau, sejak empat bom diledakkan teroris persis di dekat Green Zone,
Ibu Kota Irak, Bagdad betul-betul Kota 1001 Bom. “Ini pengalaman bilateral meeting yang paling mengesankan (baca: mencekam, red). Saya berusaha menahan diri, untuk tidak panik, tidak takut, meskipun lantai bergoyang-goyang, lampu listrik mati sekitar 5 menit, kacakaca bergetar keras, dan suara
ledakan bom itu terasa begitu dekat! Saya teruskan saja. Tetap concern pembicaraan poin-poin penting,” aku Hatta Rajasa. Keresahan Hatta itu tidak dia pertontonkan saat acara kenegaraan tersebut.Bahkan,saatpressconference ditanyawartawan,bagaimanadengan situasi dan keamanan Bagdad, dia ikut menimpali: “Saya kira aman! Kalau tidak aman, tidak mungkin pemerintah RI menempatkan Pak Dubes Safzen Noerdin dan seluruh staf KBRI di Bagdad ini,” jawabnya, membesarkan hati Deputi Perdana Menteri Irak Dr Hussein Al Shahristani. Baca Dua... Hal: 11
Kim Kardashian
KEHAMILAN tidak membuat Kim Kardashian berubah dalam soal pakaian. Kim tetap gemar tampil seksi dan modis, walau tengah hamil muda. Seperti yang terlihat saat artis ini mengunjungi sebuah salon di Beverly Hills, Los Angeles, Jumat lalu (15/3). Kim yang perutnya semakin membesar, memakai atasan model kamisol berenda warna hitam, berpotongan rendah. Perutnya terlihat membuncit dan belahan dadanya terlihat jelas. Kim melengkapi penampilannya dengan blazer dan celana panjang hitam. Baca Hamil... Hal: 11