Presiden: Biaya Haji Masih Dikaji
JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menegaskan, biaya perjalanan haji 1444 Hijriah/2023 Masehi masih dalam pengkajian. Ia menyebutkan, biaya haji yang diusulkan Kementerian Agama (Kemenag) belum final.
“Biaya haji masih dalam proses kajian, itu belum final. Masih dalam proses kajian, masih dalam proses kalkulasi,” kata Jokowi usai meninjau proyek pembangunan Sodetan Kali Ciliwung di Kanal Banjir Timur, Jakarta, Se-
lasa (24/1).
“Belum final sudah ramai. Masih dalam proses kajian, masih dalam proses kalkulasi,” sambungnya seperti dikutip dari Antara.
Jokowi mengatakan bahwa
pemerintah baru mengusulkan besaran biaya haji, yang akan dibahas bersama dengan DPR RI sebelum ditetapkan.
Kemenag sebelumnya mengusulkan rata-rata Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH) tahun 1444 Hijriah/2023 Masehi menjadi Rp98,89 juta per jemaah, naik Rp514,88 ribu dibanding tahun lalu.
Dari jumlah tersebut, biaya yang perlu ditanggung jemaah mencapai 70 persen atau
Rp69,19 juta per orang. Semen tara 30 persen atau Rp29,7 juta sisanya dibayarkan dari nilai manfaat pengelolaan dana haji.
Direktur Jenderal Penyeleng garaan Haji dan Umrah Keme nag Hilman Latief mengatakan, usulan skema biaya perjalan an ibadah haji atau Bipih 2023 mengusung prinsip berkeadilan dan keberlanjutan bagi semua calon jemaah haji Indonesia.
Gubri Ajak Pelihara Kerukunan
PEKANBARU - Ribuan warga menghadiri perayaan Imlek Bersama di SKA Co Ex Pekanbaru, Selasa (24/1). Puncak perayaan Imlek dibuka dengan pemukulan tambur oleh Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar, Ketua Panitia Imlek Bersama Pekanbaru 2574/2023 Stephen Sanjaya dan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) serta perwakilan organiasi masyarakat Tionghoa di Pekanbaru.
Gubri mengharapkan keruku-
nan dan kebersamaan terus dipelihara, sehingga masyarakat dapat hidup damai. “Kerukunan umat beragama menjadi perhatian pemerintah dan di Riau cukup kondusif. Tidak ada pergesekan dan hal-hal yang kurang baik di antara paguyuban-paguyuban. Hal ini dibuktikan dengan naiknya indeks kerukunan umat beragama di Riau. Mudah-mudahan dapat kita tingkatkan,” katanya.
Melihat fenomena ini, Gubri mengucapkan terima kasih kepa-
da seluruh lapisan masyarakat karena hidup saling berdampingan.
Dengan suasana kondusif, lanjutnya, orang yang ingin berinvestasi merasa aman dan nyaman. “Memang ekonomi di Riau cukup baik saat pandemi Covid-19. Investasi mengalami peningkatan, bahkan Riau menjadi tujuan investasi.
Ini prestasi dan kerja sama kita bersama,” tambahnya.
Kerukunan umat beragama menjadi perhatian pemerintah dan di Riau cukup kondusif. Tidak ada pergesekan dan hal-hal yang kurang baik di antara paguyuban-paguyuban. Hal ini dibuktikan dengan naiknya indeks kerukunan umat beragama di Riau. Mudahmudahan dapat kita tingkatkan
SYAMSUAR Gubernur Riau
Riau
JAKARTA - Tiga terdakwa kasus dugaan penggelapan dana ahli waris korban kecelakaan pesawat Lion Air JT 610 di lembaga Aksi Cepat Tanggap (ACT) menjalani sidang vonis di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan (PN Jaksel), Selasa (24/1).
Mereka ialah pendi-
ri sekaligus mantan Presiden Yayasan ACT Ahyudin, Presiden Yayasan ACT periode 2019-2022 Ibnu Khajar, dan mantan Senior Vice President dan anggota Dewan Presidium ACT Hariyana Hermain.
JAKARTA - Terdakwa Kuat
Ma’ruf dan Ricky Rizal Wibowo memohon kepada Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Selatan (PN Jaksel) agar membebaskannya dari tuntutan pidana delapan tahun penjara dalam kasus dugaan pembunuhan berencana Nofriansyah Yosua Hutabarat (Brigadir J).
Permohonan itu disampaikan dalam sidang dengan agenda pembacaan nota pembelaan atau pleidoi di PN Jaksel, Selasa (24/1).
“Membebaskan terdakwa Kuat Ma’ruf dari segala dakwaan atau
JAKARTA - Terdakwa kasus dugaan pembunuhan berencana Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat (Brigadir J), Ferdy Sambo, menepis berbagai isu mengenai dirinya yang beredar di publik, termasuk isu mengenai bandar narkoba, judi hingga isu perselingkuhan dengan banyak perempuan.
“Saya telah dituduh secara sadis melakukan penyiksaan terhadap almarhum Yosua sejak dari Magelang, begitu pula tudingan sebagai bandar narkoba dan judi, melakukan perselingkuhan dan menikah siri dengan banyak perempuan, melakukan LGBT, memiliki bunker yang penuh dengan uang sampai dengan penem-
patan uang ratusan triliun dalam rekening atas nama Yosua, yang kesemuanya tidak benar,” kata Sambo ketika membaca nota pembelaan atau pledoi di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan (PN Jaksel), Selasa (24/1).
“Saya ulangi, semuanya tuduhan itu adalah tidak benar,” sambung mantan Kepala Divisi Profesi dan Pengamanan (Kadiv Propam) Kepolisian RI itu menegaskan.
Ketika membacakan nota pembelaan, Sambo menduga bahwa berbagai tuduhan tersebut sengaja disebarkan untuk menggiring opini yang menyeramkan ter hadap dirinya sehingga
Harian Pagi THE POWER OF INNOVATION THEBESTOFSUMATERA NEWSPAPER2013 G O L D WINNERINDONESIA PRINTMEDIAAW A R D BERWAWASAN DAN BERKEPRIBADIAN METRO RIAU L ULUS V ERIFIKASI F AKTUAL Berwawasan dan Berkepribadian Diserahkan Langsung Oleh DEWAN PERS Di Harris Hotel & Conventions Surabaya, Rabu, November 2017 RABU, 25 JANUARI 2023 M 3 RAJAB 1444 H Eceran: Rp6.000.- per eksemplar Luar Kota + Ongkos Kirim
Kasus Suap Pengurusan HGU
Ribuan Warga Hadiri Imlek Bersama
Baca..... hal 7 Baca..... hal 7
3 Eks
3
Baca..... hal 7
Petinggi ACT Divonis
Hingga 3,5 Tahun Penjara KPK Periksa Pejabat BPN
Baca..... hal 7
Baca..... hal 7
- Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memanggil empat orang saksi dalam penyidikan kasus dugaan suap pengurusan hak guna usaha (HGU) PT Adimulia Agrolestari (AA) di Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional (BPN) Provinsi Riau. “Hari ini (24 Januari) pemeriksaan saksi TPK Pengurusan perpanjangan Hak Guna Usaha PT Adimulia Agrolestari Tahun 2021, untuk tersangka MS,” kata Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri seperti dikutip dari Antara, Selasa (24/1). Sambo Tepis Isu Viral di Publik Kuat dan Ricky Minta Dibebaskan KURS TRANSAKSI BI Sumber www.bi.co.id USD 15.196,60 AUD 10.544,92 SGD 11.504,73 HKD 1.940,15 JPY 117.8762 MYR 3.543,16 EUR 16.476,15 CNY 2.243,34 SELAS, 24 JANUARI 2023 Chéng gōng, wǎng wǎng zhù zài shī bài de gé bì Sukses, seringkali hanya berada di sebelah dinding kesuksesan 成功,往往住 在失败的隔壁 Informasi langganan dan pengaduan Koran Metro Riau: Hendra Gunawan 081275375188 e-paper: www.epaper.metroriau.com website: www.metroriau.com - www.halloriau.com email: metroriau.redaksi@gmail.com
JAKARTA
TERDAKWA kasus dugaan pembunuhan berencana Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J, Ricky Rizal Wibowo mengikuti sidang beragendakan pembacaan nota pembelaan atau pledoi di PN Jakarta Selatan, Selasa (24/1). (liputan6.com)
PERAYAAN IMLEK BERSAMA DI PEKANBARU - Gubernur Riau Syamsuar bersama Ketua Panitia Imlek Bersama Pekanbaru 2574/2023 Stephen Sanjaya dan Forkopimda serta perwakilan ormas
Tionghoa memukul tambur tanda dibukanya perayaan Imlek Bersama, di SKA Co Ex Pekanbaru, Selasa (24/1). (wisli)
SIDANG PLEDOI FERDY SAMBO - Tumpukan berkas terdakwa kasus dugaan pembunuhan berencana Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J, Ferdy Sambo terlihat saat sidang lanjutan di PN Jakarta Selatan, Selasa (24/1). Sidang tersebut beragendakan pembacaan nota pembelaan atau pledoi. (liputan6.com)
TERDAKWA kasus dugaan pembunuhan berencana Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J, Kuat Ma’ruf menunjukkan nota pembelaan atau pledoi saat sidang lanjutan di PN Jakarta Selatan, Selasa (24/1). (antaranews.com)
Turun, Harga Sawit di Riau Jadi Rp2.585,15 per Kg
PEKANBARU - Harga Tandan Buah Segar (TBS) kelapa sawit di Provinsi Riau pekan ini, terhitung Rabu (25/1) hingga Selasa (31/1) mendatang mengalami penurunan pada setiap kelompok umur kelapa sawit. Jumlah penurunan terbesar terjadi pada kelompok umur 10 - 20 tahun sebesar Rp18,79 per kg hingga menjadi Rp2.585,15 per kg.
“Ada penurunan harga mencapai 0,72 persen dari harga minggu lalu. Sehingga harga pembelian TBS petani untuk periode satu minggu kedepan (pekan ini, red) turun menjadi Rp2.585,15 per kg,” ujar Kepala Bidang (Kabid) Pengolahan dan Pemasaran, Dinas Perkebunan (Disbun) Provinsi Riau, Defris Hatmaja, di Pekanbaru, Selasa (24/1).
Menurutnya, faktor penyebab turunnya harga TBS periode ini karena terjadinya penurunan harga jual CPO dan kernel dari perusahaan yang menjadi sumber data. “Indeks K yang dipakai adalah indeks K untuk 1 bulan kedapan yaitu 92,17 persen, harga penjualan CPO minggu ini turun sebesar Rp88,53 dan kernel minggu ini turun sebesar Rp17,74 dari minggu lalu,” jelasnya.
Ia menambahkan,
PTPN V Sei Buatan menjual CPO dengan harga Rp11.426/kg dan mengalami penurunan harga sebesar Rp66,29/ kg dari harga minggu lalu. PTPN V Sei Tapung menjual CPO dengan harga Rp 11.426/kg dan mengalami penurunan harga sebesar Rp 66,29/kg dari harga minggu lalu.
Lalu, PT. Buana Wiralestari Mas menjual CPO dengan harga Rp 11.359/kg dan mengalami penurunan harga sebesar Rp 163,00/kg dari harga minggu lalu. PT. Ramajaya Pramukti menjual CPO dengan harga Rp 11.359/ kg dan mengalami penurunan harga sebesar Rp 163,00/kg dari harga minggu lalu. PT. Meganusa Intisawit menjual CPO dengan harga Rp 11.050/kg dan mengalami penurunan harga sebesar Rp 168,00/kg dari harga minggu lalu. Kemudian, PT. Eka
Dura Indonesia menjual CPO dengan harga Rp11.420/kg dan mengalami penurunan harga sebesar Rp 63,00/kg dari harga minggu lalu. PT. Kimia Tirta Utama menjual CPO dengan harga Rp 11.420/kg dan mengalami penurunan harga sebesar Rp 63,00/kg dari harga minggu lalu. PT. Sari Lembah Subur menjual CPO dengan harga Rp 11.420/kg dan mengalami penurunan harga sebesar Rp 63,00/ Kg dari harga minggu lalu.
Rincian harga TBS kelapa sawit di Riau pekan ini, meliputi umur 3 tahun (Rp1.900,71). Umur 4 tahun (Rp2.061,18). Umur 5 tahun (Rp2.255,21). Umur 6 tahun (Rp2.309,77). Umur 7 tahun (Rp2.400,01).
Umur 8 tahun (Rp2.466,64). Umur 9 tahun (Rp2.525,37), dan umur 10-20 tahun (Rp2.585,15).
lalu, umur 21 tahun (Rp2.473,98). Umur 22 tahun (Rp2.461,40). Umur 23 tahun (Rp2.450,91). Umur 24 tahun (Rp2.346,03), serta umur 25 tahun (Rp2.288,35). (rls/vi)
Tarif BPJS Kesehatan 2023 Resmi Naik
JAKARTA - Badan Penyelenggaraan Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan menaikan tarif bukan iuran peserta. Kenaikan tarif tersebut diperuntukan ke fasilitas kesehatan seperti rumah sakit ataupun klinik.
Ada pun kenaikan tarif BPJS Kesehatan diatur dalam Peraturan Kementerian Kesehatan Nomor 3 tahun 2023.
Dengan kenaikan tarif ini diharapkan layanan fasilitas kesehatan semakin baik dan membuat peserta semakin nyaman.
Peserta BPJS Kesehatan pun tak perlu khawatir sebab, kenaiakn ini hanya ada di tarif kapi-
tasi, non kapitasi, INA CBG’s dan Non INA CBG’s di fasilitas kesehatan. Sehingga yang dinaikan hanya tarif, bukan besaran iuran yang dibayarkan peserta setiap bulan.
Dikutip dari Twitter @BPJSKesehatanRI, Selasa (24/1), diketahui iuran atau premi itu adalah besaran biaya yang dibayarkan peserta ke PBJS kesehatan setiap bulan-nya.
Sedangkan tarif adalah besaran biaya yang dibayarkan BPJS kesehatan ke fasilitas kesehatan seperti rumah sakit, klinik atau puskesmas. Namun, kenaikan tarif BPJS Kes-
ehatan ini fasilitas kesehatan akan mendapatkan biaya yang lebih besar lagi.
Dengan hal itu diharapkan pelayanan kesehatan dan sarana prasarana di fasilitas kesehatan akan semakin baik dan memuaskan.
Ada pun besaran iuran bagi peserta BPJS Kesehatan masih sama sesuai sesuai Perpres Nomor 64 Tahun 2020.
Lalu besaran iuran BPJS Kesehatan adalah peserta BPJS Kesehatan kelas 1 wajib membayar iuran Rp150 ribu per orang per bulan. Sedangkan untuk Kelas 2 Rp100 ribu, dan Kelas 3 Rp35 ribu. (mr/vi)
Penyaluran Kredit Naik, Uang Beredar Tumbuh Positif
JAKARTA - Bank
Indonesia (BI) mencatat likuiditas perekonomian atau uang beredar dalam arti luas pada Desember 2022 tumbuh positif.
Kepala Departemen Komunikasi BI, Erwin Haryono, mengatakan, likuiditas perekonomian atau uang beredar dalam arti luas pada Desember 2022 tercatat sebesar Rp8.525,5 triliun atau tumbuh 8,3 persen dibandingkan periode yang sama pada tahun lalu.
“Perkembangan tersebut didorong oleh pertumbuhan uang beredar dalam arti sempit sebesar 9,5 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu serta uang kuasi sebe -
sar 6,8 persen,” kata Erwin, dilansir republika.co.id, Selasa (24/1).
Ia menjelaskan, perkembangan likuiditas perekonomian atau uang beredar dalam arti luas pada Desember 2022 terutama dipengaruhi oleh perkembangan aktiva luar negeri bersih. Begitu juga dipengaruhi oleh penyaluran kredit.
Erwin mengatakan, aktiva luar negeri bersih tercatat tumbuh positif sebesar 4,9 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu. “Ini meningkat dibandingkan dengan pertumbuhan pada periode sebelumnya sebesar satu persen,” lanjut Erwin.
Sementara itu, Er -
win mengatakan penyaluran kredit pada Desember 2022 tumbuh 11 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu. Dia menuturkan, angka tersebut sedikit meningkat dibandingkan pertumbuhan 10,9 persen bulan sebelumnya seiring dengan perkembangan kredit produktif dan konsumtif.
BI juga mencatat dana pihak ketiga pada Desember 2022 sebesar Rp 7.929,5 triliun atau tumbuh 9,3 persen dibandingkan periode yang sama pada tahun sebelumnya. “Perkembangan DPK terutama dipengaruhi oleh perlambatan giro korporasi dan tabungan perorangan,” ucap Erwin. (mr/vi)
Realisasi Investasi 2022 Tembus Rp1.207,2 Triliun
sebesar Rp1.200 triliun tahun ini.
“Ini pertumbuhan investasi yang terbesar dan sepanjang sejarah. Total jumlah penyerapan tenaga kerja mencapai 1.305.001 orang,” kata Menteri Investasi Bahlil Lahadalia, di Jakarta, dilansir republika. co.id, Selasa (24/1).
menyumbang 45,8 persen dari total investasi. Capaian itu meningkat 23,6 persen dari tahun lalu.
“Bukan hanya pengusaha asing saja, tapi pengusaha lokal pun percaya terhadap apa yang dilakukan pemerintah,” ujar Bahlil, yang juga pernah menjabat Ketua Umum HIPMI.
JAKARTA - Kementerian Investasi mencatat realisasi investasi sepanjang 2022 tembus Rp1.207,2 triliun atau naik 34 persen dari realisasi 2021. Capaian itu juga melampaui target Presiden Joko Widodo
Lebih detail, dari total realisasi investasi itu, Penanaman Modal Asing (PMA) Rp654,4 triliun atau 54,2 persen dari total investasi. Nilai PMA itu naik 44,2 persen dari tahun lalu. Sementara itu, penanaman modal dalam negeri (PMDN) Rp552,8 triliun,
Anggaran Dikurangi
Kementan
JAKARTA - Kementerian Pertanian melalui Direktorat Jenderal Tanaman Pangan menurunkan luasan penanaman kedelai tahun ini lantaran adanya pemangkasan anggaran.
Direktur Jenderal Tanaman, Kementan, Suwandi, mengatakan, dalam pagu anggaran 2023 sebelumnya, pihaknya mendapatkan total alokasi anggaran sebanyak Rp 3 triliun untuk seluruh program tanaman pangan. Dengan alokasi tersebut, pihaknya menargetkan penanaman kedelai seluas 368.800 hektare.
“Sehubungan dengan ada realokasi anggaran sebesar Rp 263 miliar, rencana kegiatan kedelai menjadi 250 ribu hektare,” kata Suwandi dalam Rapat Dengar Pendapat bersama Komisi IV DPR di Kompleks Parlemen, Jakarta, dilansir republika.co.id, Selasa (24/1).
Suwandi menjelaskan, realokasi anggaran itu dipindahkan kepada Direktorat Jenderal Prasarana dan Sarana Pertanian, Kementan sehingga anggaran yang dimiliki untuk mendanai program tanaman pangan tersisa Rp 2,7 triliun. Lantas, pengembangan kedelai tahun ini terkena dampak.
Ia merinci, dengan anggaran tersebut, penanaman kedelai seluas 250 ribu hektare bakal menye -
Dilihat berdasarkan lokasi, investasi luar Jawa cukup mendominasi yakni 52,7 persen atau senilai Rp636,3 triliun. Sementara investasi di Jawa menyumbanng 47,3 persen atau sekitar Rp570,9 triliun.
Realisasi investasi sepanjang 2022 paling banyak masuk ke industri logam dasar, barang logam, bukan mesin dan peralatannya dengan nilai Rp171,2 triliun. Kemudian disusul pertambangan Rp136,4 triliun dan diikuti industri transportasi, gudang, dan telekomunikasi Rp134,3 triliun.
“Jadi ini kepercayaan yang harus diakui, suka tidak suka terhadap pemerintah, realisasi investasi itu adalah dampak dari apa yang menjadi kebijakan dan melahirkan kepercayaan bagi para investor,” ucapnya. (mr/vi)
Turunkan Penanaman Kedelai 2023
dot dana Rp502,3 miliar. Sebanyak Rp469,7 miliar digunakan untuk kebutuhan budidaya sedangkan Rp32,63 miliar untuk pembinaan program kedelai.
Berdasarkan catatan Kementan, rata-rata produktivitas kedelai lokal hanya berkisar 1,6 ton hingga 3 ton per hektare. Jika penanaman 250 ribu hektare 2023 tercapai penuh, produksi yang didapat berjumlah sekitar 400 ribu ton hingga 750 ribu ton.
Realisasi tahun penanaman kedelai tahun 2022 lalu mencapai 155,1 hektare atau 98 persen dari target 157,7 hektare. Dari penanaman tersebut, diperoleh produksi kedelai 300 ribu ton atau setara dengan produktivitas sekitar 2 ton per hektare.
Badan Pangan Nasional sebelumnya telah menetapkan harga acuan kedelai lokal sebesar Rp10.775 per kg. Dengan adanya jaminan harga itu, diharapkan petani
terdorong untuk membudidayakan kedelai demi mengejar swasembada.
Seperti diketahui, sebagian besar kebutuhan kedelai nasional masih dipasok dari importasi. Untuk kebutuhan produksi tahu dan tempe saja, rata-rata kebutuhan kedelai sebanyak 3 juta ton, di mana 1 juta ton untuk tahu dan 2 juta ton untuk tempe. Perajin tahu dan tempe menyatakan, kedelai lokal dapat diprioritaskan untuk bahan baku pembuatan tahu. (mr/vi)
4 METRO RIAU RABU, 25 JANUARI 2023 ETALASE
Bahlil Lahadalia
ILUSTRASI - Harga TBS kelapa sawit di Provinsi Riau pekan ini, terhitung Rabu (25/1) hingga Selasa (31/1) mendatang mengalami penurunan. (ist)
ILUSTRASI - Kementerian Pertanian melalui Direktorat Jenderal Tanaman Pangan menurunkan luasan penanaman kedelai tahun ini lantaran adanya
pemangkasan anggaran. (ist)
Sepakat Usung Capres Anies
PKS Lirik Cawapres AHY, Aher, dan Khofifah
JAKARTA - Ketua DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Al Muzzammil Yusuf mengaku, pasangan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) haruslah disepakati bersama koalisi. Kendati demikian, partainya bersepakat mengusung Anies Baswedan sebagai capres.
“Kalau capres memang sudah ada kesepakatan bersama ke Anies Baswedan, walaupun belum dideklarasikan bersama,” ujar Al Muzzammil, dilansir republika.co.id, Selasa (24/1).
Ada pun cawapres dari Anies, masih terus dibicarakan bersama partai politik yang hingga saat ini masih dalam proses penjajakan. Namun, PKS juga disebutnya memang melirik sejumlah nama, seperti Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Wakil Ketua Majelis Syura PKS Ahmad Heryawan, hingga Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa.
“Semua nama yang potensial sebagai cawapres akan kita pertimbangkan dan bicarakan bersa-
ma. Seperti misalnya AHY, Khofifah, Aher, atau nama lainnya yang potensial,” kata Al Muzzammil.
“Cawapres masih di masing-masing saku partaipartai koalisi, walaupun sudah terbaca usulan namanya. Sedang terus didalami oleh masing-masing pihak koalisi, saatnya akan dibicarakan bersama dengan fairness, objektif untuk bisa raih kemenangan tentunya,” sambungnya.
Sekretaris Jenderal PKS, Habib Aboe Bakar Al Habsyi mengatakan, pihaknya tidak mempersoalkan jika bakal cawapres yang akan dipasangkan dengan Anies Baswedan bukan kader PKS. Pernyataan ini menjawab soal ketidakpastian nasib Koalisi Perubahan yang hingga kini belum
RK Gabung, Golkar Kian Eksis di Pemilu 2024
PEKANBARU - Partai
Golkar mulai mempersiapkan pemenangan Pemilu 2024 mendatang. Baru-baru ini, Partai Golkar menggelar Rapat Koordinasi (Rakornis) Pemenangan Pemilu di Kota Pekanbaru.
Kegiatan ini digelar sebagai langkah konsolidasi persiapan Pilpres, Pemilu dan Pilkada 2024. Kegiatan yang ditaja Bidang Pemenangan Pemilu (Bappilu) Sumatera tersebut digelar Hotel Labersa.
Ketua Fraksi Partai Golkar DPRD Provinsi Riau, Karmila Sari, memberikan apresiasi kepada DPD Golkar Riau atas terselenggaranya kegiatan tersebut. Kata dia, kegiatan itu dihadiri DPD Golkar dari lima provinsi dengan Provinsi Riau sebagai tuan rumah.
Bahkan dalam pelaksanaan, Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto dan para petinggi Partai Golkar hadir dalam acara. “Ini sangat kita berikan apresiasi, di sini kita juga mendapatkan pengarahan dan semangat untuk para kader-kader Golkar Riau, dalam memenangkan Golkar
di tahun 2024 baik Pileg, Pilpres maupun Pilkada,” kata Karmila, kepada wartawan.
Wakil Sekretaris Pemberdayaan Perempuan DPD Golkar Provinsi Riau ini juga mengatakan dengan bergabungnya Ridwan Kamil (RK) menandakan bertambahnya semakin banyak lagi orang-orang hebat dan berpengalaman di Partai Golkar.
“Begitu pula di Riau yang sudah lama dari dulu dikenal lumbung Golkar. Riau dengan adanya Golkar menjadi harmonis sesuai dengan warna kemakmuran dan kejayaan Riau yaitu kuning. Golkar menang, rakyat sejahtera,” kata Karmila Sari.
Bersamaan itu juga, kader Golkar akan terus menggaungkan Airlangga Hartarto untuk menjadi calon presiden pada pemilu 2024 ini.
“Kontribusinya sebagai Menko Perekonomian dalam menjaga stabilnya perekonomian Indonesia sangat layak menjadi acuan, sehingga beliau pantas menjadi pemimpin Indonesia,” ucapnya. (mr/vi)
Anies Baswedan di Pemilu 2024 mendatang. “Rasanya perkembangannya (Koalisi Perubah-
an) cukup positif dan bakal baik,” ucap Aboe Bakar di kantor DPP PKS, Jumat (20/1) lalu. (mr/vi)
Bawaslu: 164 Bakal Calon DPD Catut NIK Warga
JAKARTA - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) mendapati 164 bakal calon anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) mencatut identitas warga atau Nomor Induk Kependudukan (NIK). Pencatutan dilakukan untuk memenuhi syarat pendaftaran calon anggota DPD.
“Terdapat 164 bakal calon anggota DPD yang tersebar di 21 provinsi yang dilaporkan mencantumkan nama dan/atau NIK masyarakat,” kata Komisioner Bawaslu, Lolly Suhenty, dilansir republika. co.id, Selasa (24/1).
Lolly mengatakan, 164 bakal calon anggota DPD itu mencantumkan nama dan/atau NIK warga sebagai pendukungnya. Padahal, warga yang dicantumkan itu mengaku bukan pendukung bakal calon anggota DPD mana pun.
Tindakan culas ini, kata Lolly, diketahui dari laporan yang masuk ke posko pengaduan Bawaslu. Per 19 Januari 2023, terdapat 313 warga yang membuat laporan bahwa NIK mereka dicatut oleh bakal calon anggota DPD. Mereka mengetahui NIK dicatut setelah mengecek laman https://infopemilu. kpu.go.id/Pemilu/Cari_ nik_pendukung.
Lolly menyebut, dari total 313 laporan tersebut, aduan terbanyak ada di Provinsi Aceh, yaitu sebanyak 56 aduan. Kemudian disusul Provinsi Jawa Timur dengan 35 aduan, dan Provinsi Jawa Barat dengan 29 aduan.
Bawaslu daerah, lanjut Lolly, telah menindaklanjuti sebagian aduan tersebut dengan menyerahkan datanya ke KPU daerah. KPU daerah diminta segera
Sejauh ini, kata dia, Bawaslu daerah sudah menindaklanjuti 224 aduan. Sedangkan 89 aduan lainya akan ditindaklanjuti bersamaan dengan aduan baru yang masuk setelah tanggal 19 Januari 2023.
Untuk diketahui, KPU melaksanakan tahapan penyerahan formulir syarat minimal dukungan pemilih dari bakal calon anggota DPD pada 16 Desember 2022-8 Januari 2023. Tercatat ada 784 bakal calon anggota DPD yang menyerahkan formulir tersebut.
KPU kini sedang memverifikasi kebenaran data pendukung yang dicantumkan di dalam formulir tersebut. Verifikasi dilakukan secara administrasi dan secara faktual atau
langsung dicek ke lapangan. Jika lolos verifikasi, bakal calon anggota DPD itu dipersilahkan mendaftar secara resmi sebagai calon anggota DPD.
KPU sebelumnya menyatakan, bakal calon anggota DPD yang ketahuan menggandakan data pendukung, maka akan dijatuhkan sanksi pengurangan dukungan 50 kali lipat dari jumlah data ganda yang ditemukan.
Contohnya, apabila seorang bakal calon menggandakan 20 data pendukung, maka dukungannya bakal dikurangi 1.000. Sanksi semacam ini diharapkan membuat bakal calon berpikir dua kali sebelum memanipulasi data, mengingat besarnya jumlah dukungan yang harus dikumpulkan.
Berdasarkan Pasal 183 UU Pemilu, setiap bakal
calon anggota DPD yang mencalonkan di provinsi dengan jumlah pemilih di bawah 1 juta, maka harus mengumpulkan dukungan minimal dari 1.000 pemilih.
Minimal 2 ribu dukungan untuk provinsi dengan pemilih berjumlah 1 juta-5 juta. Minimal 3 ribu untuk provinsi dengan pemilih 5 juta-10 juta. Minimal 4 ribu untuk provinsi dengan pemilih 10 juta-15 juta. Adapun provinsi dengan pemilih di atas 15 juta, maka bakal calon senatornya harus punya dukungan minimal 5 ribu.
Sebagai contoh, jumlah pemilih di DKI Jakarta pada Pemilu 2019 sebanyak 7,2 juta orang. Artinya, bakal calon anggota DPD Jakarta ketika itu harus mengumpulkan dukungan dari 3 ribu pemilih minimal. (mr/vi)
PAN: Erick Thohir Jadi Cawapres Perlu Persetujuan KIB
JAKARTA - Sekretaris Jenderal Partai Amanat Nasional (PAN) Eddy Soeparno mengakui bahwa partainya berpotensi mengusung Menteri BUMN Erick Thohir sebagai calon wakil presiden (Cawapres). Kendati begitu, PAN tidak bisa langsung mengumumkan Erick sebagai cawapres karena butuh persetujuan dari Koalisi Indonesia Bersatu (KIB).
Eddy menjelaskan, partainya berpotensi mengusung Erick karena dia tokoh yang kerap hadir dalam acara PAN. Er-
ick juga sering menghadiri berbagai acara bersama Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan. Selain kedekatannya, pihaknya juga menilai Erick sebagai sosok yang punya kemampuan untuk diusung sebaga cawapres.
“Tokoh politik yang berada di tengah-tengah lingkaran kita, tentu itu adalah yang paling kita ingat dan paling kita (nilai) punya kemampuan untuk kita usung ke depannya,” kata Eddy, di Jakarta, kepada wartawan, Senin (23/1).
Keinginan PAN untuk
mengusung Erick sebagai cawapres, kata Eddy, tentu tidak bisa diwujudkan tanpa persetujuan KIB, sebuah koalisi yang terdiri atas Golkar, PAN, dan PPP. Sebab, PAN tidak bisa mengusung Erick sendirian karena terganjal ketentuan presidential threshold.
Karena itu, setelah internal PAN memutuskan Erick sebagai cawapres, maka selanjutnya nama Erick akan dibahas bersama KIB. “Keputusan internal PAN tentu harus menjadi bahan untuk kita diskusikan dengan koali-
si agar nanti kita bisa dorong, mudah-mudahan kita bisa mencapai konsensus,” kata Eddy.
Sebelumnya, Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan (Zulhas) mengatakan nama Ganjar Pranowo dan Erick Thohir menjadi pasangan yang paling banyak diusulkan kader PAN di seluruh Indonesia.
Terbaru, ucap Zulhas, dukungan ini datang dari Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PAN Jawa Tengah (Jateng) yang mendorong pasangan Ganjar-Erick maju dalam kontestasi Pilpres 2024.
“Tadi Pak Ganjar diusung capres kepada DPP PAN. Cawapresnya Pak Erick yang sudah seharihari sama saya, paling nyantol,” ujar Zulhas usai menghadiri launching bacalon oleh DPW PAN Jawa Tengah di Semarang, Jawa Tengah, Jumat (2/12/2022).
Zulhas mengaku bakal menindaklanjuti usulan DPW itu dengan membahasnya di rapat internal DPP PAN. Setelah itu, PAN akan membawa nama Ganjar-Erick ke dalam pertemuan KIB. (mr/vi)
Ganjar-Anies Raup Dua Segmen Pemilih Berbeda
JAKARTA - Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA, merilis hasil survei yang dilakukan dalam tiga periode yaitu Juni 2022, September 2022 dan Januari 2023. Hasilnya, muncul dua segmen pemilih berbeda dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
Direktur Eksekutif LSI Denny JA, Denny Januar Ali, mengatakan, data LSI Januari 2023 ada 65,4 persen puas dengan pemerintahan Presiden Jokowi. Dari 65,4 persen itu, 38,2 persen mendukung Ganjar Pranowo sebagai calon presiden pengganti Joko Widodo. Kemudian, dari 65,4
persen mereka yang puas dengan Jokowi, cuma ada 21,3 persen yang memilih Prabowo Subianto. Dan hanya ada 10,6 persen yang memilih Anies Rasyid Baswedan. Hasil cukup kontras terjadi ketika survei dilakukan ke segmen lain.
Sebab, dari 30,8 persen mereka yang tidak puas dengan kinerja Presiden Jokowi, hanya 7,4 persen yang menginginkan Ganjar sebagai capres. Sebanyak 21 persen menginginkan Prabowo menjadi capres dan 40,1 persen lain menginginkan Anies menjadi capres.
“Kita melihat dua segmen pemilih yang berbeda, yang
puas dan tidak puas, miliki juaranya yang berbeda, tapi jarak dengan peringkat kedua ketiga sudah dua digit,” kata Denny di Kantor LSI Denny JA, Selasa (24/1).
Selain itu, LSI menemukan, angka dukungan itu kian meningkat. Misal, dukungan untuk Ganjar dari mereka yang puas terhadap pemerintahan Jokowi, naik dari 27,4 persen pada Juni, 32 persen pada September dan 38,2 persen pada Januari 2023.
Hal ini, lanjut Denny, menunjukkan kalau suka tidak suka, Ganjar menjadi semacam putra mahkota dari hati pendukung
Jokowi. Kondisi serupa turut dialami Anies yang semakin menyerap suara mereka yang tidak puas terhadap pemerintahan Jokowi. Sebab, dukungan dari mereka yang tidak puas terhadap pemerintahan Jokowi kepada Anies Baswedan baru 29,7 persen pada Juni 2022. Kemudian, dukungan itu naik pada September 2022 dengan 35,6 persen dan menjadi 40,1 persen pada Januari 2023.
“Suka tidak suka, di hati pemilih yang tidak puas atas pemerintahan Jokowi, Anies menjadi calon putra mahkota mereka,” ucap Denny. (mr/vi)
5 METRO RIAU RABU, 25 JANUARI 2023 POLITIK
Karmila sari
menghapus NIK warga yang dicatut dari Sistem Informasi pencalonan (Silon) KPU.
CAPRES KOALISI PERUBAHAN - PKS bersepakat mengusung Anies Baswedan sebagai capres. (ist)
menemukan titik temu soal bakal cawapres Anies. Aboe menegaskan, sejatinya tidak ada yang
mengganjal ketiga partai dalam Koalisi Perubahan ini menetapkan nama bakal cawapres. Ia hanya me-
nyampaikan PKS tidak ingin terlalu terburu-buru memutuskan siapa sosok yang pantas menjadi pasangan
ILUSTRASI - Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA, merilis hasil survei yang dilakukan dalam tiga periode yaitu Juni 2022, September 2022 dan Januari 2023. Hasilnya, muncul dua segmen pemilih berbeda dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. (ist)
Murray Kesal Harus Tanding Hingga Dini Hari
MELBOURNE – Petenis
dunia asal Inggris, Andy Murray curhat soal penampilannya di Australia Open 2023. Dia mengaku kesal kala harus bertanding hingga dini hari di babak kedua Australia Open 2023.
Murray harus melakoni duel sengit kala melawan wakil tuan rumah, Thanasi Kokkinakis di putaran kedua Australia Open 2022. Bermain di Margaret Court Arena, Melbourne, Kamis (19/1), pertandingan berjalan begitu lama.
Laga berjalan hingga 5 jam 45 menit. Pertandiangan itu pun berakhir hingga dini hari, Jumat 20 Januari 2023. Bahkan, pertandingan baru selesai pada pukul 4 pagi waktu setempat.
Sempat kalah dua set lebih dulu, Murray melakukan comeback sensasional atas
7-5. Murray sendiri cukup takjub dirinya mampu bangkit dan meraih kemenangan yang sensasional tersebut.
“Sulit dipercaya saya sanggup membalik keadaan. Servis yang diberikan Thanasi begitu sulit dipercaya. Pukulan forehand-nya begitu kuat dan saya tidak tahu bagaimana bisa mengatasinya,” kata Murray, dikutip dari okezone.com, Selasa (24/1).
Hanya saja, Murray sedikit kesal karena pertandingan terus dibiarkan berjalan hingga dini hari. Dia merasa seharusnya pertandingan ditunda terlebih dahulu, dan kembali dilanjutkan keesokan harinya.
“Saya tidak tahu siapa yang diuntungkan. Ajaibnya, ada penonton yang bertahan dan saya begitu mengapresiasinya,” jelas Murray.
“Tetapi, ada juga
JAKARTA - Target detail wakil Indonesia di Indonesia Masters 2023 dipaparkan Sekretaris Jenderal PBSI, M Fadil Imran. Dari kelima sektor, ganda putra tetap diprioritaskan juara di Indonesia Masters 2023.
Ajang Indonesia Masters 2023 akan segera bergulir di Istora Senayan, Jakarta, 24-29 Januari 2023. Ada 30 wakil Indonesia yang akan mentas di ajang tersebut.
“Harapan kita tentunya tetap di ganda putra, karena kita memiliki pasangan MD yang cukup kompleks dari berbagai macam kombinasi,” ucap Fadil di Jakarta, dikutip dari okezone.com, Selasa (24/1).
mereka di bwf ada perbaikan,” sambungnya.
Kemudian di tunggal putra, Indonesia tetap mengandalkan unggulannya Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting. Namun, Fadil percaya ajang ini bisa dimanfaatkan untuk perkembangan pemain-pemain muda, seperti Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay.
“Di MS, kita berharap setidaknya Jojo dan Ginting bisa masuk ke semifinal. Dan dari situ, mulai menjajaki ke final,” lanjutnya.
bahnya.
Di sektor tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung dan Putri Kusuma Wardani masih jadi andalan. Meski tak terlalu dituntut, Fadil berharap mereka tembus semifinal.
“WS ada Gregoria dan Putri KW yang akan main, Grego tentunya bisa mengukur sejauh mana lawanlawan yang dihadapi. Tanpa kita beri target, sebenarnya mereka sudah tahu apa yang harus dikerjakan,” lanjutnya.
Bagnaia Bertekad Pertahankan Gelar Juara MotoGP
ROMA - Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia kini tengah fokus untuk mempersiapkan diri demi bisa bersaing di MotoGP 2023. Pecco -sapaan akrab Bagnaia- mengaku bertekad untuk mempertahankan gelar meski ia paham betul akan sangat sulit mewujudkannya.
Sebagaimana diketahui, Bagnaia berhasil merengkuh gelar juara dunia MotoGP 2022 lalu. Ia bersaing ketat dengan pembalap Yamaha, Fabio Quartararo.
Sempat terpuruk di awal musim, Bagnaia sukses memastikan gelar juara dunia usai comeback setelah paruh musim. Pecco mampu menjaga konsistensinya hingga membuat Quartararo gagal mempertahankan gelar juara.
Kini Ducati pun telah memperkenalkan motor barunya yang akan digunakan untuk bersaing pada MotoGP 2023 mendatang. Bagnaia pun memakai nomor motor 1 sebagai penanda bahwa dirinya adalah sang juara bertahan.
Setelah meraih kesuk-
sesan di musim lalu, Bagnaia berharap bisa mempertahankan gelar juaranya di musim 2023 mendatang. Meski begitu, dirinya meyakini bahwa persaingan demi menjadi yang terbaik tidaklah mudah.
“Tujuan saya adalah memberikan segalanya untuk mempertahankan nomor ini. Ini tidak akan mudah,” ungkap Bagnaia dilansir dari okezone. com, Senin (24/1).
“Saya meyakini persaingan yang lebih ketat dari tahun lalu, dengan banyak lawan yang siap memperebutkan gelar,” imbuh pembalap berusia 26 tahun tersebut.
Meski begitu, Bagnaia merasa optimis dengan performa motor yang telah disiapkan Ducati untuk bersaing di musim 2023. Dirinya pun akan berusaha semaksimal mungkin untuk bisa kembali menjadi yang terbaik.
“Tapi saya tahu bahwa saya dapat mengandalkan motor terbaik dan tim terbaik untuk mencoba menjadi yang teratas di tahun 2023,” pungkasnya. (int/efi)
“Di samping target juara, tentunya kita ingin target poin agar ranking
Di
“Dan pemain muda, Ikhsan Rumbay, ini jadi awal dia untuk menemukan ritme pertarungan internasional di kandang sendiri. Ini suntikan energi. Kita berharap dia bisa melanjutkan seniornya di MS,” tam-
“Tapi dari segi ekspos, saya tak mau membuka target ke mereka karena secara psikologis ini harus dijaga. Tapi,tentu berharap Gregoria dan Putri KW bisa lolos ke SF untuk kembangkan permainannya,” tambahnya.
Kemudian, ekspektasi tak terlalu tinggi juga diberikan ke ganda campuran dan ganda putri. Meski begitu, Fadil percaya mereka bisa memberi kejutan untuk menjadi yang terbaik dalam jangka panjang.
“Di XD, pasangan Rehan/Lisa (Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati) dan Rinov/ Pitha (Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari), mereka bisa berikan kemampuan terbaiknya. Kadang XD ini sering buat kejutan,” lanjutnya.
“Kemudian WD, di samping Apriyani dan Fadia sudah bisa kembali bertanding, kita berharap Ana/Tiwi bisa terus perbaiki performa karena kita punya kepentingan agar jangka panjang road
to Olympic 2024, semua pertandingan bisa kita ikuti. Target kita itu,” pungkasnya.
Sejumlah pertandingan telah digelar pada hari pertama Indonesia Masters 2023. Di antaranya, ganda putri Indonesia, Meilysa Trias Puspita Sari/Rachel Allesya Rose dan ganda campuran, Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata lolos ke babak utama Indonesia Masters 2023. Kemudian, ganda putra Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Muhammad Ahsan/Hendra Kurniawan dan tunggal putra Christian Adinata juga memastikan diri lolos ke babak berikutnya. (int/efi)
Rekor Lima Gol Mbappe di PSG Tak Spesial
PARIS - Kylian Mbappe mampu menorehkan tinta emas di Paris Saint-Germain (PSG) dengan mencatatkan lima gol dalam lima pertandingan. Meski begitu, pencapaian Mbappe dinilai tak spesial. Kenapa? PSG memetik kemenangan besar atas Pays de Cassel dalam ajang Piala Perancis. Bertanding di Stade Bollaert Delelis, Selasa (24/1) dini hari WIB, tim asuhan Christophe Galtier itu menang 7-0.
Dalam laga itu, Mbappe membukukan lima gol dan satu assist. Dua gol PSG lainnya tercatat atas nama Neymar dan Carlos Soler.
Mbappe menjadi pemain pertama PSG yang memberi kontribusi sebanyak lima gol dalam pertandingan. Tapi, prestasinya itu malah mendapat cibiran dari netizen. Mereka membandingkan Mbappe dengan lima gol Lionel Messi.
Rashford
“Anda
Gol terakhir Rashford dicetak saat MU menelan kekalahan dari Arsenal dalam lanjutan Liga Inggris akhir pekan lalu. Rashford mencetak gol pertama dalam laga di Emirates Stadium yang berakhir untuk kemenangan Arsenal dengan skor 3-2.
“Tak ada yang spesial, Mbappe bisa mencetak lima gol karena lawan yang dia hadapi adalah klub amatir di divisi enam Liga Perancis. Sementara itu, Messi bisa mencetak lima gol saat dia mengalahkan Bayer Leverkusen di Liga Champions yang Prestisius,” kata akun Twitter Baladewa Don menjawab tweet dari @433.
“Lionel Messi melakukannya di laga resmi UCL! Kalau itu mudah, biarkan dia mencetaknya pada laga melawan Bayern Munich,” kata @lolbaronx, dikutip dari detik.com.
Mbappe masih menjadi sumber gol utama PSG musim ini. Pemain 24 tahun itu mampu membukukan sebanyak 25 gol dalam 24 pertandingan di semua ajang. Selain membukukan gol, Mbappe juga sudah mengemas enam assist untuk klunb asal ibukota Perancis itu. (int/efi)
Dituntut Lebih Dari Sekadar Gol
-
Dia mencoba menggiring bola melewati tiga pemain belakang dengan matanya tertutup dan berdoa,” kata Parker, dikutip dari detik.com, Selasa (24/1).
“Saya tak suka apa yang saya lihat darinya secara umum, tapi juga sangat sulit untuk menempatkannya di bangku cadangan karena penyerang lainnya lebih buruk
MANCHESTER - Pesepakbola Marcus Rashford sedang tampil bagus-bagusnya untuk Manchester United (MU) musim ini.
Tapi, pemain 25 tahun itu dituntut memberi kontribusi lebih dari sekadar gol.
sepanjang musim ini, Rashford sudah membukukan sebanyak 17 gol dari 28 pertandingan yang dijalani. Soal urusan assist, pemain nomor 10 MU itu masih minim, baru mencatatkan enam.
Eks pemain MU, Paul Parker, mengungkap tuntutan lebih pada Rashford. Alih-alih terus mencoba melewati lawan, Rashford diminta untuk memberi kontribusi lebih untuk tim.
harus memberi respek bahwa dia mencetak gol, tapi dia juga harus memberi kontri
busi lainnya dan dia tak pernah melakukan itu.
darinya,” kata dia menambahkan. MU akan bermain lagi, Kamis (26/1) dini hari WIB. Setan Merah akan menjalani pertandingan leg I semifinal Piala Liga Inggris di City Ground. Tenaga Rashford dibutuhkan MU untuk menjebol gawang lawan. Saat MU melawan Nottingham Forest di Liga Inggris musim ini, Rashford menyumbang satu gol dan satu assist. MU menang 3-0 dalam laga yang berlangsung di Old Trafford pada 27 Desember 2022. (int/efi) METRO RIAU RABU, 25 JANUARI 2023 SPORTAINMENT
6
Ganda putra bulutangkis Indonesia, Muhammad Ahsan/Hendra Kurniawan dan Fajar Al an/ Muhammad Rian Ardianto. (int)
Kylian Mbappe
Andy Murray
P E N AMPILA
United. (int)
Francesco Bagnaia
N Marcus Rashford di Manchester
【 本 报 讯 】 印 尼 餐 馆 和 酒 店 业 协 会 ( P H R I ) 西 加 省 分 会 主 席 尤 利 阿 尔 迪 ( Y u l i a r d i Q a m a l ) 指 出 , 山 口 洋 市 在 2 0 2 3 年 元 宵 节 期 间 的 酒 店 入 住 率 达 到 1 0 0 % 。 1 9 日 , 尤 利 阿 尔 迪 在 坤 甸 说 : “ 三 口 洋 已 经 成 为 一 个 旅 游 城 市 , 特 别 是 在 元 宵 节 期 间 , 已 成 为 国 内 和 外 国 游 客 的 旅 游 目 的 地 , 所 以 对 酒 店 入 住 率 产 生 了 非 常 积 极 的 影 响 , 酒 店 房 间 已 被 订 满 。 ” 作 为 省 会 , 坤 甸 市 也 感 受 到 了 农 历 新 年 和 元 宵 节 庆 祝 活 动 带 来 的 影 响 。 坤 甸 市 的 酒 店 入 住 率 比 平 时 增 加 8 5 % 。 “ 这 意 味 着 农 历 新 年 和 元 宵 节 的 影 响 非 常 显 著 , 因 为 在 这 个 传 统 节 日 , 住 在 其 他 地 区 的 华 裔 朋 友 返 乡 过 年 。 所 以 农 历 新 年 和 元 宵 节 庆 祝 活 动 有 助 于 推 动 所 有 部 门 增 长 , 地 方 纯 收 入 将 会 增 加 , ” 他 解 释 道 。* 8 METRO RIAU 2023年1月25日, 星期五 Mei Bao 董事主席 (PRESIDEN KOMISARIS) : 张联全 (HERIC RAKASIWA) Pimpinan Umum : 马思古 (MASKUR) Penanggung Jawab : 褚世昇 (Santoso,SE) 编辑员 (REDAKTUR) : Tim PHRI:2023年元宵节期间 山口洋 市酒店入住率达到 100% 【 本 报 讯 】 国 内 企 业 家 与 沙 特 阿 拉 伯 五 家 企 业 代 表 签 署 八 项 合 作 协 议 , 合 同 价 值 超 过 1 . 5 5 7 亿 美 元 , 约 合 2 . 3 兆 盾 。 贸 易 部 长 祖 尔 基 弗 利 · 哈 桑 ( Z u l k i f l i H a s a n ) 见 证 签 约 。 签 署 仪 式 2 3 日 ( 周 一 ) 在 沙 特 阿 拉 伯 吉 达 沙 特 商 会 联 合 会 办 公 室 举 行 。 双 方 签 署 贸 易 合 同 、 合 作 协 议 和 谅 解 备 忘 录 。 2 3 日 , 贸 易 部 长 祖 尔 基 弗 利 在 雅 加 达 发 布 的 书 面 声 明 中 表 示 : “ 我 对 国 内 企 业 家 与 沙 特 阿 拉 伯 企 业 家 签 署 的 贸 易 合 同 、 合 作 协 议 和 谅 解 备 忘 录 表 示 欢 迎 。 我 希 望 这 种 合 作 能 继 续 下 去 , 贸 易 交 易 量 越 来 越 大 , 商 品 种 类 越 来 越 多 。 ” 部 长 称 , 我 国 企 业 将 向 沙 特 阿 拉 伯 出 口 多 种 商 品 , 其 中 食 品 、 精 制 软 质 棕 榈 油 ( R B D 棕 榈 油 ) 、 食 用 油 、 鱼 类 及 其 加 工 产 品 、 肉 类 、 蔬 菜 和 加 工 产 品 、 水 果 、 可 可 、 大 米 、 香 料 、 鸡 蛋 面 和 木 炭 。 “ 双 方 为 满 足 朝 圣 者 需 求 , 签 署 特 殊 谅 解 备 忘 录 , 将 鱼 类 及 其 加 工 产 品 以 及 肉 类 和 蔬 菜 包 装 形 式 销 售 , ” 贸 易 部 长 说 。* 我国与沙特阿拉 伯企业 签署八 项总额2.3兆盾 合作协议 【 本 报 讯 】 印 尼 金 融 集 团 ( I F G ) 总 裁 专 员 兼 高 级 经 济 学 家 F a u z i I c h s a n 表 示 , 全 球 保 险 业 从 印 尼 实 施 的 过 渡 银 行 ( 或 中 介 银 行 ) 机 制 中 吸 取 教 训 , 以 解 决 非 银 行 金 融 业 ( I K N B ) 的 违 约 案 件 。 过 渡 银 行 是 存 款 担 保 机 构 ( L P S ) 通 过 将 原 银 行 的 部 分 或 全 部 资 产 和 / 或 负 债 转 移 给 过 渡 银 行 来 处 理 或 解 决 银 行 偿 付 能 力 问 题 的 一 种 方 法 。 F a u z i 周 六 ( 2 1 / 1 ) 在 雅 加 达 收 到 的 一 份 官 方 声 明 中 说 : “ I F G 在 处 理 破 产 保 险 公 司 时 所 做 的 过 渡 银 行 选 择 权 带 有 的 决 议 是 最 好 的 例 子 之 一 。 ” 拯 救 倒 闭 的 金 融 机 构 的 工 具 , 其 实 在 银 行 业 是 完 全 有 的 。 在 1 9 9 7 年 至 1 9 9 8 年 的 货 币 危 机 之 后 , 一 些 银 行 被 宣 布 破 产 并 发 生 大 量 提 款 ( 紧 急 资 金 ) , 随 着 存 款 保 险 公 司 ( L P S ) 的 存 在 , 印 度 尼 西 亚 的 金 融 体 系 开 始 改 善 。 L P S 配 备 了 一 些 失 败 的 银 行 决 议 工 具 , 包 括 清 算 机 制 、 临 时 股 权 参 与 ( P M S ) 、 购 买 和 承 担 期 权 以 及 通 过 过 渡 银 行 的 临 时 转 让 期 权 。 F a u z i 继 续 说 , 保 险 业 从 未 经 历 过 类 似 的 危 机 。 保 单 持 有 人 也 不 能 成 群 结 队 地 取 钱 , 因 为 这 不 能 按 合 同 进 行 , 导 致 许 多 保 险 公 司 的 资 本 金 很 少 , 但 仍 可 以 获 准 运 营 。 另 一 方 面 , 保 险 业 并 没 有 类 似 L P S 这 样 的 机 构 , 作 为 解 决 倒 闭 保 险 公 司 的 最 后 一 道 防 线 。 在 保 险 业 缺 乏 解 决 机 构 以 及 可 以 处 理 破 产 保 险 公 司 案 件 的 救 援 方 案 的 情 况 下 , 无 论 喜 欢 与 否 , 非 银 行 金 融 业 必 须 反 思 银 行 业 。 过 渡 银 行 机 制 对 倒 闭 保 险 公 司 的 处 理 , 将 保 险 公 司 分 为 两 部 分 。 借 用 银 行 业 的 术 语 , 第 一 部 分 是 原 来 倒 闭 的 银 行 , 称 为 坏 银 行 ( b a d b a n k ) , 后 来 被 清 算 , 第 二 部 分 是 新 成 立 的 良 好 银 行 ( g o o d b a n k ) , 接 受 健 康 的 资 产 和 负 债 最 高 原 始 银 行 的 法 律 地 位 。 他 说 , 与 银 行 业 中 的 过 渡 银 行 决 议 不 同 , 失 败 的 原 始 银 行 客 户 的 存 款 没 有 重 组 , 失 败 的 保 险 公 司 的 保 单 和 负 债 在 转 移 到 良 好 银 行 之 前 首 先 进 行 了 重 组 。 这 种 选 择 减 轻 了 向 良 好 银 行 注 入 新 资 本 的 负 担 。 通 过 健 康 资 产 和 负 债 的 转 移 , 可 以 开 启 其 他 重 组 选 择 , 包 括 国 家 参 股 ( P M N ) 、 邀 请 战 略 投 资 者 , 甚 至 发 行 首 次 公 开 募 股 ( I P O ) 。 通 过 过 渡 银 行 解 决 方 案 , 挽 救 倒 闭 的 银 行 或 保 险 公 司 的 成 本 变 得 更 低 , 包 括 必 须 由 国 家 承 担 的 成 本 。 此 外 , 该 决 议 保 证 保 单 持 有 人 及 其 业 务 增 值 的 可 持 续 性 。 L P S 前 执 行 主 任 的 他 称 , I F G 为 保 险 业 实 施 过 渡 银 行 决 议 的 经 验 是 全 球 金 融 界 的 一 种 新 的 决 议 方 式 他 说 : “ 以 前 从 未 有 一 家 倒 闭 的 保 险 公 司 通 过 过 渡 银 行 的 方 法 得 到 拯 救 , 这 一 解 决 步 骤 在 世 界 非 银 行 业 的 历 史 上 被 认 为 是 复 杂 的 、 具 有 里 程 碑 意 义 的 和 革 命 性 的 , 不 仅 在 印 度 尼 西 亚 ” 。 ( a s p ) 印尼金融集团表示 全球保险从印尼过 渡银行的决议中吸取教训
Pemprov Usul Ranperda PPLH Dijadikan Perda
PEKANBARU
Gubri menyampaikan dokumen rencana perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup dianggap penting sebagai wujud integrasi antara pembangunan dan lingkungan hidup.
"Nantinya, dokumen rencana perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup ini, selain dimuat dalam RPJMD dan RPJPD, juga diharapkan dapat mendasari proses pembangunan
di Bumi Lancang Kuning, agar lingkungan hidup dan ekosistem yang ada bisa diperhatikan," sebutnya.
Dengan begitu, Gubri berharap untuk tahun mendatang lingkungan hidup Provinsi Riau dapat terlindungi dan terkelola dengan baik.
Apalagi, iklim investasi di Provinsi Riau sangat bagus, sebab itu Gubernur Syamsuar berpendapat perlu dipersiapkan semua dukungan, termasuk mempersiapkan dokumen rencana pengolahan dan perlind-
ungan lingkungan hidup untuk dapat memberikan lingkungan hidup kepada masyarakat agar keberlanjutan mutu hidup dan keselamatan hidup menjadi tujuan bersama khusunya dalam pembangunan ekonomi Provinsi Riau 30 tahun mendatang.
"Jadi kita harapkan ranperda tentang rencana perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup Provinsi Riau tahun 2022-2051 dapat menjadi perda dan terlaksana dengan baik sesuai dengan keinginan dan harapan bersama," tukasnya.
Ditambahkan Gubri, proses penyusunan RPPLH ini melibatkan seluruh stakeholder, baik dari pemerintah pusat, pemerintah provinsi, pemerintah kabupaten/kota, hingga masyarakat. (rvo)
Banjir Rob di Meranti Ditangani Tim Gabungan
PEKANBARU -
Akibat intensitas air pasang yang tinggi dan sampai kedarat, beberapa daerah di Kabupaten Kepulauan Meranti Riau diterjang banjir Rob sejak Senin (23/1). Dan untuk mengatasinya, Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Riau, Edy Afrizal sebut tim gabungan telah diturunkan ke lokasi.
"Untuk laporan ini memang telah kita terima di Provinsi. Sebab itu tim gabungan sudah turun ke lokasi untuk memberi-
kan bantuan kepada masyarakat terdampak. Dan saat ini sudah ditangani oleh tim-tim gabungan di sana," ungkap Edy, Selasa (24/1).
Ia menjelaskan, yang terjadi di beberapa daerah di Kabupaten Kepulauan Meranti saat ini bukanlah kategori banjir besar.
"Dan banjir ini dipicu oleh naiknya air laut karena pasang besar yang dipengaruhi oleh curah hujan tinggi, terutama di wilayah pesisir Riau," terangnya.
Makanya, sambungnya, sejak awal kami mengingatkan kepada masyarakat untuk selalu waspada terhadap potensi banjir rob di sana. Apalagi menurut analisa BMKG terhadap kondisi cuaca saat ini memang ada potensi.
"Sebab itu, kami (Pemprov Riau) meminta kepada kabupaten/kota yang terdampak agar menyiagakan semua sumber daya baik personel maupun peralatan hingga mengaktifkan posko untuk dapat melakukan penanganan segera jika terjadi bencana (banjir)," tuturnya. (rvo)
Disnakertrans Dalami Penyebab Tewasnya Pekerja PHR
PEKANBARU - Dinas
Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Riau akan selidiki atau mendalami insiden penyebab tewasnya pekerja di PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) pada Rabu 18 Januari 2023 saat melakukan pengeboran minyak di wilayah kerja PT PHR area 5D-28 KM 33 Minas Barat, Siak.
Hal itu disampaikan Kepala Disnakertrans Riau, Imron Rosyadi, Senin (23/1).
"Jadi pada saat hari kejadian yang menewaskan satu pekerja tersebut kita (Disnakertrans) langsung turun ke lokasi. Selain itu kita juga
langsung memastikan hak pekerja yang meninggal dunia, dan ternyata pekerja merupakan peserta BPJS Ketenagakerjaan. Dengan begitu otomatis ada santunan jaminan kecelakaan kerjanya," ungkap Nanti, sambungnya, untuk hak pekerja ini akan diserahkan kepada ahli waris. Dan saat ini masih proses pembayaran, sebab itu akan kita kawal sampai diterima kepada ahli waris.
Selain itu, Imron mengaku bahwa pihaknya saat
ini tengah mendalami kronologi dan penyebab kecelakaan kerja yang menyebabkan pekerja PHR tersebut meningggal dunia.
"Ini yang kita investigasi dan kita cek dengan meminta keterangan dari pihak PHR sendiri maupun subkontraktor, baik itu berkaitan dengan pekerjanya maupun Standar Operasional Prosedur (SOP) nya," terangnya.
"Dan untuk SOP yang akan dilakukan pengecekan ada dua, pertama yaitu
pekerja yang meninggal inikan selesai melakukan servis sumur minyak mengunakan crane. Setelah itu kan dibongkar, SOP pembongkaran crane itu kita minta keterangan seperti apa yang menyebabkan kecelakaan kerja," ujar Imron.
Kemudian, lanjutnya, pihaknya juga akan mendalami insiden pekerja yang mengalami kecelakaan kerja, apakah di situ ada unsur lalai atau karena lemahnya pengawasan dari pengawas.
"Makanya kita minta keterangan dari berbagai pihak, Insya Allah pekan depan kita panggil," tukasnya. (rvo)
Pemprov Riau Gelar Rakor Forum Riau Hijau
PEKANBARU - Berkomitmen untuk menurunkan emisi karbon di daerah, Pemerintah Provinsi Riau menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Forum Riau Hijau.
Rakor digagas oleh Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Penelitian dan Pengembangan (Bappedalitbang) Provinsi Riau ini, berlangsung di Pekanbaru, Selasa (24/1).
Rakor Riau Hijau dibuka oleh Sekdaprov Riau SF Hariyanto. Turut hadir mendampingi Sekdaprov Riau Kepala BPBD Provinsi Riau Edy Afrizal, Kadis DLHK Provinsi Riau Makmun Murod, dan tamu undangan lainnya.
Sebagai informasi, Riau Hijau merupakan upaya optimalisasi pengelolaan Sumber Daya Alam (SDA) untuk meningkatkan
kesejahteraan masyarakat Riau menuju pembangunan berkelanjutan.
Dasar pelaksanaan rakor ini melalui Undang-Undang (UU) Nomor 32 Tahun 2009 tentang Perlindungan Lingkungan Hidup. Kemudian, Peraturan Gubernur Riau (Pergub) Nomor 9 Tahun 2021 tentang Riau Hijau dan Keputusan Gubernur Riau Nomor: kpts.863/V/2023 tentang Forum Riau Hijau.
"Maksud dan tujuan rakor ini untuk meningkatkan sinergi dan kolaborasi para pihak dalam pencapaian target rencana aksi Riau Hijau dan pembangunan rendah karbon di Provinsi Riau," kata Kepala Bidang Perekonomian dan Sumber Daya Alam Bappedalitbang Provinsi Riau, Abdul Madian.
Disampaikan dia, bah-
wa rakor tersebut komitmen Pemprov Riau dalam menurunkan emisi karbon. Sebagaimana tujuan dan sasaran pembangunan Riau Hijau yang tertuang dalam misi kedua Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Provinsi Riau Tahun 2019-2024.
"Rencana Aksi Riau Hijau ini dalam pelaksanaannya melibatkan seluruh pihak, tidak hanya pemerintah saja, tapi juga perguruan tinggi swasta, organisasi non pemerintah, mitra pembangunan serta media," ucapnya, dikutip dari Mediacenter.Riau.go.id.
Untuk diketahui, Forum Riau Hijau ini telah dibentuk melalui Keputusan Gubernur Riau Nomor: Kpts. 863/V/2022. Forum ini terdiri dari Tim Koordinasi dan Kelompok Kerja dengan melibatkan unsur Pemerintah dan Non Pemerintah seperti civil society organization (CSO), swasta, perguruan tinggi dan media.
Sekdaprov Riau SF Hariyanto dalam sambutannya menyampaikan, bahwa Provinsi Riau memiliki potensi SDA yang melimpah seperti migas, hutan, lahan gambut, perikanan, dan per-
tanian.
Dikatakan dia, potensi tersebut dapat dikelola untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Rian dan berpotensial sebagai penggerak ekonomi daerah.
Oleh karena itu, menurut SF Hariyanto sudah saatnya bagi pemerintah untuk menjalankan prinsip pembangunan berkelanjutan yang menyeimbangkan aspek ekonomi, sosial dan lingkungan.
"Kami harap para peserta dapat berpartisipasi aktif dalam memberikan ide, masukan dan dukungan dalam pencapaian target Riau Hijau ke depannya," harapnya.
"Aksi Riau Hijau ini ke depannya dapat menjadi bagian dalam pemulihan ekonomi hijau. Sehingga transformasi ekonomi yang dapat menghasilkan pertumbuhan ekonomi dengan memperhatikan kualitas lingkungan dapat terwujud dengan baik," pungkasnya.
Dalam kesempatan tersebut, selain menyelenggarakan Rakor Forum Riau Hijau, Pemprov Riau juga akan menyosialisasikan Pergub Nomor 56 Tahun 2022 tentang Rencana Pembangunan Rendah Karbon. (int/efi)
9 OTONOMI Menggali Potensi Memacu Prestasi METRO RIAU RABU, 25 JANUARI 2023
G UBER N UR Riau, Drs H Syamsuar MSi menghadiri rapat paripurna DPRD Riau, Selasa (24/1). (Mediacenter.Riau.go.id)
- Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau melalui Gubernur Riau (Gubri), Drs H Syamsuar MSi mengusulkan Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup (RPPLH) Provinsi Riau tahun 2022-2051 menjadi Peraturan Daerah (Perda), agar lingkungan hidup dan ekosistem yang ada di Riau bisa diperhatikan dan dilindungi.
Hal itu disampaikan Gubri pada rapat paripurna DPRD Riau, Selasa (24/1).
Imron Rosyadi
Edy Afrizal
SEKDAPROV Riau, SF Hariyanto menyampaikan sambutan pada Rapat Koordinasi Forum Riau Hijau, Selasa (24/1). (Mediacenter.Riau.go.id)
Hukuman Eks Rektor UIN Suska Belum Inkrah
PEKANBARU - Jaksa Penuntut Umum (JPU) belum menyatakan sikap atas vonis 2 tahun 10 bulan oleh Pengadilan Tipikor pada Pengadilan Negeri Pekanbaru terhadap mantan Rektor Universitas Islam Negeri (UIN) Sultan Syarif Kasim (Suska) Riau, Akhmad Mujahidin. JPU masih pikir-pikir, apakah menerima putisan itu atau banding.
na dakwaan alternatif ketiga dari Jaksa Penuntut Umum (JPU).
“Menjatuhkan pidana terhadap terdakwa Akhmad Mujahidin dengan pidana penjara 2 tahun 10 bulan,” kata hakim Salomo Ginting, didampingi hakim anggota Yuli Arta Pujayotana dan Yanuar Anardi.
hap penyidikan).
Sekitar 2019 sampai 2020, terdakwa melakukan kolusi dan ikut serta dalam pemborongan, pengadaan atau persewaan internet. Pengadaan jaringan internet untuk menunjang proses belajar di UIN Suska diajukan oleh Benny selaku Kepala Pusat Teknologi Informasi dan Pangkalan Data UIN Suska Riau, dengan anggaran Rp2.940.000.000, dan untuk Pengadaan Jaringan Internet bulan Januari hingga Maret 2021 sebesar Rp734.999.100.
Sumber dana berasal
dari Anggaran Pendapatan
Belanja Negara (APBN) Rupiah Murni (RM). Rencana Umum Pengadaan (RUP) kegiatan Pengadaan Jaringan Internet kampus UIN Suska Riau Tahun 2020 dan Tahun 2021 ditayangkan ke dalam aplikasi SIRUP (Sistem Informasi Rencana Umum Pengadaan) LKPP dengan metode pemilihan e-purchasing.
Dalam pelaksanannya, terdakwa seolah-olah menjadi PPK pengadaan layanan internet. Hal itu dilakukan terdakwa selaku KPA
UIN Suska Riau berdasarkan Surat Keputusan RNomor 001/R/2020 tentang Penetapan Penanggungjawab Pengelola Keuangan di Lingkungan UIN Suska Riau Tahun Anggaran 2020.
Padahal terdakwa telah menunjuk PPK Rupiah Murni, Safarin Nasution, untuk kegiatan pengadaan layanan internet di UIN Suska Riau Tahun 2020. Namun terdakwa mengambil semua tanggung jawan PPK.
Pada saat dilakukan perbuatan, seluruh atau sebagian ditugaskan untuk mengu-
rus atau mengawasinya, yaitu dengan cara terdakwa yang menandatangani Kontrak Berlangganan (Subscription Contract) Nomor : K.TEL.13/ HK.820/WTL-1H10000/2020 tanggal 02 Januari 2020.
Di kontrak itu, mencantumkan kontak person atas nama Benny Sukma Negara dengan maksud agar PT Telekomunikasi Indonesia Tbk. WITEL RIDAR unikasi Indonesia, Tbk. berkomunikasi dengan Benny Sukma Negara bukan dengan PPK.
Bahwa pemilihan penyedia/provider internet tahun 2020 tidak dilakukan dengan
metode pemilihan e-purchasing. Melainkan dilakukan penunjukan PT Telkom sebagai penyedia dengan menggunakan Kontrak berlangganan Nomor K.TEL 13/HK 820/ WTL-1H10000/2020, tanggal 02 Januari 2020.
Setelah 12 bulan, tidak semua layanan atau prestasi sebagaimana tertuang dalam kontrak berlangganan dilaksanakan atau terealisasi setiap bulannya. Total dana yang dibayarkan sebesar Rp2.672.724.000 dengan pajak langsung disetorkan oleh PT Telekomunikasi Tbk WITEL RIDAR. (lda)
“Kami JPU masih pikirpikir,” ujar Kepala Seksi Pidana Khusus Kejaksaan Negeri Pekanbaru, Agung Irawan, ketika dikonfirmasi terkait upaya hukum banding yang akan ditempuh JPU, Selasa (24/1).
Agung menjelaskan, jika Akhmad Mujahidin mengajukan banding, maka pihaknya juga akan menempuh upaya hukum serupa. “(Jika) terdakwa banding, kita banding,” kata mantan Kepala Seksi Pidana Umum Kejaksaan Negeri Dumai itu.
Pada Rabu (18/1) kemarin, majelis hakim menghukum Akhmad Mujahidin dengan pidana penjara selama 2 tahun 10 bulan. Terdakwa terbukti melakukan kolusi secara bersama-sama dalam proyek pengadaan jaringan internet di UIN Suska Riau tahun 2020 dan 2021.
Akhmad Mujahidin melanggar Pasal 21 Undang-undang (UU) RI Nomor 28 Tahun 1999 tentang penyelenggaraan negara yang bersih dan bebas dari korupsi, kolusi, dan nepotisme. Hal itu sebagaima-
Selain penjara, Akhmad Mujahidin juga dihukum membayar denda sebesar Rp200 juta. Dengan ketentuan apabila denda tidak dibayar, diganti kurungan penjara 4 bulan.
Untuk diketahui, vonis ini lebih rendah 2 bulan saja, dari tuntutan JPU, Dewi Sinta Dame Siahaan. Sebelumnya, JPU menuntut terdakwa dengan hukuman 3 tahun penjara dan denda Rp200 juta, dengan subsidair 6 bulan kurungan badan.
Atas putusan ini, baik terdakwa maupun JPU samasama menyatakan pikir-pikir selama 7 hari untuk memuatakan banding atau menerima putusan.
Akhmad Mujahidin ditetapkan sebagai tersangka oleh jaksa penyidik Seksi Pidana Khusus Kejaksaan Negeri Pekanbaru pada 19 Oktober 2022. Pria bergelar profesor itu langsung ditahan di Rutan Kelas I Pekanbaru.
JPU dalam dakwaannya menyebut tindakan korupsi dilakukan terdakwa Akhmad Mujahidin selaku Rektor UIN Suska Riau 2018-2022 berkerja sama dengam Benny Sukma Negara (masih dalam ta-
Eks Ketua KONI Kampar Akan Disidangkan
PEKANBARU -- Jaksa Penuntut Umum (JPU) telah melimpahkan berkas perkara dugaan korupsi proyek pembangunan ruang instalasi rawat inap (irna).tahap III di RSUD Bangkinang dengan tersangka Surya Darmawan ke Pengadilan Tipikor pada Pengadilan Negeri Pekanbaru. Tidak lama lagi, eks Ketua KONI Kampar itu akan disidangkan.
Pelimpahan dilakukan JPU bersamaan dengan berkas perkara Kiagus Toni Azwarani ke Pengadilan Tipikor pada Pengadilan Negeri Pekanbaru, Kamis (19/1). Kiagus merupakan Kuasa Direksi PT Gemilang Utama Allen (GUA) itu, rekanan yang mengerjakan proyek.
Panitera Muda Tipikor pada Pengadilan Negeri Pekanbaru, Rosdiana Sitorus, membenarkan pihaknya sudah menerima berkas perkara kedua tersangka. “Sudah dilimpahkan Jaksa Penuntut Umum
(JPU),” ujar Rosdiana, Selasa (24/1).
Ketua Pengadilan Negeri Pekanbaru telah menunjuk majelis hakim yang menyidangkan perkara, begitu juga jadwal sidang. Sidang perdana dengan agenda pembacaan dakwaan dijadwalkan pada Selasa (31/1). “Jadwal sidang perdana pada 31 Januari ini,” kata Rosdiana.
Selain Surya Darmawan dan Kiagus, ada empat tersangka lain, yakni Emrizal selaku Project Manager, Abd Kadir Jaelani sebagai Direktur PT Fatir Jaya Pratama, Mayusri selaku Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) dan Rif Helvi, Team Leader Management Konstruksi (MK) atau Pengawas.
Keempat tersangka itu telah diajukan ke Pengadilan Tindak Pidana Korupsi pada Pengadilan Negeri Pekanbaru. Hakim menyatakan keempatnya terbukti bersalah melakukan korupsi. (lda)
Tim Yustisi Potong Reklame di Simpang Jalan Sudirman-Nangka
PEKANBARU - Tim Yustisi memotong papan reklame yang berdiri di persimpangan Jalan Sudirman dan Jalan Nangka, Kota Pekanbaru. Tindakan tegas ini sebagai upaya penertiban terhadap reklame yang tidak memiliki izin.
Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Pekanbaru, Alek
Kurniawan mengatakan, penertiban tiang reklame yang melanggar aturan dimulai dengan menertibkan tiang reklame yang berada di Jalan Sudirman pada Jumat (20/1) lalu.
“Kita melakukan penertiban tiang reklame di Jalan Sudirman, dekat pos polisi. Karena tiang ini melanggar aturan dalam Perwako kita,” ujar
Alek, Selasa (24/1).
Penertiban itu tertuang dalam Peraturan Walikota (Perwako) tentang Perubahan atas Peraturan Walikota Pekanbaru Nomor 24 Tahun 2013 tentang Penyelenggaraan Reklame di Kota Pekanbaru.
Dikatakan Alek, penertiban dilakukan bersama anggota Tim Yustisi Kota
Pekanbaru. Tiang-tiang yang melanggar aturan dipotong untuk menjaga keindahan Kota Pekanbaru. “Karena kan kita tidak hanya ingin menambah PAD (pendapatan asli daerah), tapi juga keindahan kota harus dijaga,” katanya.
Alek mengaku, pihaknya sudah melakukan sosialisasi kepada
pemilik tiang-tiang reklame lainnya. Pihaknya meminta agar pemilik yang merasa tiang reklamenya melanggar aturan agar segera menebang sendiri tiang tersebut.
“Jika tidak, kita yang akan melakukan. Memang saat ini kita masih sesuaikan dengan kemampuan anggaran kita dulu,” sebutnya. (hrc5/lda)
Underpass dari MPP ke RTH Kaca Mayang Diusulkan 2024
PEKANBARU - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru berencana akan membangun underpass dari Mal Pelayanan Publik (MPP) hingga ke Ruang Terbuka Hijau (RTH) Kaca Mayang. Anggaran pembangunan diusulkan kembali pada 2024 mendatang.
Pembangunan underpass ini nantinya diharapkan bisa dimanfaatkan pejalan kaki untuk menye-
berang jalan. Sekaligus sebagai infrastruktur pendukung bagi masyarakat yang ingin mendapat pelayanan di MPP Pekanbaru.
Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Pekanbarum, Akmal Khairi mengatakan, pembangunan jalur pejalan kaki berbentuk terowongan di bawah tanah itu hingga kini belum bisa dilaksan-
akan karena keterbatasan anggaran.
“Kita maklumi dengan kondisi anggaran APBD yang sedang tidak baikbaik saja, sehingga kegiatan pembangunan skala prioritas,” kata Akmal Khairi, Selasa (24/1).
Akmal menuturkan, pembangunan underpass di bawah Jalan Jenderal Sudirman yang diwacanakan tersebut bertujuan
memberikan kemudahan akses bagi warga yang ingin berkunjung ke MPP dari arah RTH Kaca Mayang. “Karena itu kita akan bangun underpass di bawah. Jadi pengunjung dari arah RTH tidak lagi melewati jalan raya,” sebutnya. Untuk itu, Akmal berharap kondisi keuangan Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru bisa segera stabil sehingga rencana pem-
bangunan underpass bisa segera dilaksanakan. “Mudah-mudahan secepatnya bisa kita bangun. Tahun depan kita usulkan lagi,” tutup Akmal.
Seperti diketahui, wacana pembangunan underpass sendiri sudah di mulai sejak 2020 lalu dan juga sudah ada rancangannya dari Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) setempat. (nov)
Camat dan Lurah Diminta Data Warga Kurang Mampu
PEKANBARU - Camat dan lurah kembali diminta untuk aktif mendata warga kurang mampu di lingkungannya. Data warga kurang mampu yang meninggal dunia hendaknya dilaporkan ke Dinas Sosial (Dinsos) Kota Pekanbaru.
Nantinya, data tersebut akan diverifikasi, dan Pemerintah Kota Pekanbaru bisa memberikan santunan kematian.Warga kurang mampu yang meninggal
nanti akan diberi santunan melalui ahli waris sebesar Rp1 juta.
“Ini bentuk kepedulian Pemerintah Kota Pekanbaru dan memberikan sedikit bantuan yang diharapkan dapat membantu meringankan beban keluarga yang sedang berduka,” ujar Kepala Dinas Sosial Kota Pekanbaru, Idrus, Selasa (24/1).
Indrus menyebut, program santunan kematian bertujuan untuk merin-
gankan beban keluarga yang ditinggalkan, serta dapat menyelenggarakan pemakaman jenazah. Santunan diberikan kepada ahli waris dari keluarga yang kurang mampu dan layak untuk dibantu.
Ahli waris akan mendapatkan santunan kematian berupa uang tunai sebesar Rp1 juta. “Penyaluran santunan kematian kepada masyarakat kurang mampu ini merupakan program prioritas Penjabat (Pj) Wa-
likota Pekanbaru Muflihun,” kata Idrus. Sejak awal 2023, Pemko Pekanbaru melalui Dinas Sosial telah menyalurkan santunan kematian kepada masyarakat kurang mampu. Berdasarkan data dari Dinsos Kota Pekanbaru, sudah ada tiga ahli waris yang mendapatkan santunan kematian tersebut.
Pada awal tahun ini, tepatnya Senin (9/1), Dinsos Pekanbaru telah mem-
berikan santunan kematian kepada ahli waris yang tinggal di Jalan Indragiri, Kecamatan Sail. Santunan kedua dan ketiga diberikan kepada ahli waris dari almarhumah Rosnidar di Jalan Teratai Gang Ihsan, Kecamatan Sukajadi, dan ahli waris almarhumah Mawarni di Jalan Lembah Mulia, Kecamatan Sail diberikan langsung Dinsos Pekanbaru pada Kamis (19/1) lalu. (nov)
PEKANBARU 10 METRO RIAU RABU, 25 JANUARI 2023
JPU
Belum Tentukan Sikap
Agung Irawan
POTONG REKLAME - Tim Yustisi Pemko Pekanbaru memotong reklame ilegal Simpang Jalan Sudirman-Nangka. Langkah itu untuk penertiban terhadap papan reklame ilegal, sekaligus memperindah Kota Pekanbaru. (hrc)
Sebanyak 108 anggota PPS dari seluruh kelurahan yang ada di Kota Dumai, diangkat dan ditetapkan oleh Ketua KPU Kota Dumai, Darwis berdasarkan Surat Keputusan (SK) KPU Kota Dumai.
Pelaksanaan pelantikan dan pengambilan sumpah/ janji berjalan dengan khidmat, yang dipimpin oleh Ketua KPU Dumai Darwis dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara pengambilan sumpah yang disaksikan langsung oleh Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Dumai dan Rohaniwan.
Kemudian dilanjutkan dengan pembacaan dan penandatanganan pakta integritas PPS oleh perwakilan anggota PPS.
Usai prosesi pelantikan dan pengambilan sumpah/ janji, Ketua KPU Kota Dumai, Darwis mengungkapkan bahwa salah satu tahapan
Pemilu, yaitu pelantikan dan pengambilan sumpah/janji PPS yang telah dilaksanakan pada hari ini.
“Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka menjamin kinerja PPS sebagai penyelenggara Pemilu di tingkat kelurahan,” ucapnya.
Melalui seremoni ini, Darwis berharap anggota PPS yang telah dilantik dapat bekerja dengan netral dan profesional, sehingga menghasilkan Pemilu 2024 yang sukses.
Sementara itu, Walikota Dumai, H Paisal mengucapkan selamat dan sukses kepada para anggota PPS tingkat kelurahan yang telah dilantik.
“Ini kerja berat, keberadaan PPS termasuk yang strategis dalam penyelenggaraan Pemilu 2024,” kata Walikota.
Walikota berharap kepada seluruh anggota PPS,
“Kita
anggota
terbaik untuk Indonesia, khususnya untuk Kota Dumai,” harap Walikota.
Walikota menginginkan seluruh pihak penyeleng-
gara Pemilu dapat bekerja sama dengan seluruh stakeholder untuk meningkatan partisipasi masyarakat dalam pelaksanaan pemilihan umum dalam proses memilih anggota legislatif dan eksekutif.
Menurutnya,
masyarakat memiliki andil yang cukup besar dalam proses pemilihan umum, dimana masyarakat sebagai pemilih yang menentukan dalam pemenangan dalam proses pemilihan umum tersebut.
“Mari bersama kita
berupaya
baiknya tatanan demokrasi di Indonesia,” pungkasnya. (bam)
PT KPI RU Dumai Resmikan SPT Patra Agro Lestari
PMI Bengkalis, Camat Bandar Laksmana beserta jajarannya, dan 50 peserta yang mengikuti aksi donor darah.
Ketua Simpenda, Yulizar menjelaskan Simpenda merupakan salah satu binaan CSR perusahaan. Kegiatan ini diadakan untuk membantu ketersediaan stok darah di wilayah setempat. Selain itu, kegiatan ini merupakan sarana edukasi bagi masyarakat tentang pentingnya donor darah.
“Hasil yang ingin dicapai dari Donor Darah ini adalah terpenuhinya pasokan darah di PMI sehingga kebutuhan penerima donor khususnya masyarakat setempat dapat terpenuhi,” ungkapnya.
ZONA RIAU
PELALAWAN - Kapolsek Kuala Kampar, AKP Hanova Siagian SH menyampaikan, pihaknya tetap melakukan pengamanan dan pelayanan penumpang speedboat keluar masuk Pelabuhan Teluk Dalam Kuala Kampar di Kabupaten Pelalawan, Selasa (24/1). Hal ini untuk menjamin keamanan, ketertiban masyarakat (kamtibmas) warga keluar masuk pelabuhan penumpan Teluk Dalam, Kuala Kampar.
Kapolsek mengimbau kepada penumpang agar selalu mematuhi protokol keseha-
tan (prokes). Tiga personel Polsek Kuala Kampar ditugaskan melakukan giat pengamanan dan pelayanan penumpang speedboat di pelabuhan dan dipimpin Ka SPK III Aiptu Irwan.
“Kegiatan kamtibmas dan pelayanan penumpang speedboat di Pelabuhan Teluk Dalam menjadi rutinitas kegiatan Polsek Kuala Kampar, untuk menjamin terciptanya keamanan dan ketertiban di Pelabuhan. Penumpang nyaman pulang dan pergi di Pelabuhan keluar masuk wilayah Kecamatan Kuala Kam-
par,” ucap Kapolsek, dikutip dari CatatanRiau.com.
Kapolsek menjelaskan, kegiatan pengamanan keluar masuk penumpang kapal cepat speedboat di wilayah hukum Polsek Kuala Kampar Polres Pelalawan dibantu pihak TNI, Dishub serta Satpol PP.
“Kami juga mengimbau masyarakat agar selalu mematuhi prokes. Dengan kedisiplinan prokes ini, kita bisa mencegah penularan Covid-19. Lindungi diri, lindungi negeri,” kata Kapolsek. (int/efi)
Ketua PMI Bandar Laksamana, Sarikun mengatakan, peserta yang akan melakukan donor darah diseleksi terlebih dahulu melalui screening atau pemeriksaaan untuk mengecek apakah mereka memiliki tensi darah dan kadar sel darah yang cukup, memiliki berat badan yang cukup, tidak mengkonsumsi obat-obatan, tidak menggunakan narkoba dan tidak memiliki riwayat penyakit menular.
“Saya berharap kegiatan donor darah ini dapat mendorong masyarakat lebih peduli kepada orang lain, lingkungan sekitar, dan dapat melakukan hal berdampak bagi sesama. Semoga kegiatan donor darah ini dapat terus menjadi keg-
iatan rutin karena bermanfaat bagi kesehatan diri sendiri dan tentunya untuk kebutuhan orang banyak,” ujarnya.
Manager Production KPI RU Sungai Pakning, R Moh Kun Tauchid mengatakan, kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian sosial perusahaan terhadap lingkungan sekitar dan juga untuk mengedukasi masyarakat. Pihaknya berharap dengan kegiatan ini dapat membantu PMI untuk penyediaan kebutuhan jumlah darah yang sangat dibutuhkan oleh masyarakat.
“Kegiatan donor darah ini penting karena menyimbolkan bagaimana kita melakukan gotong royong untuk membantu sesama
yang membutuhkan. Ini bukan hal yang biasa tapi hal luar biasa, karena setetes darah hari ini akan menolong jiwa manusia lainnya,” ujarnya.
Camat Bandar Laksamana, Taufik Hidayat menyebut bahwa kebutuhan darah di wilayah itu sangat besar. Dengan adanya kegiatan diharapkan bisa menjamin ketersediaan darah itu. Taufik berharap kepada masyarakat untuk dapat mendonorkan darah secara sukarela dan rutin.
“Harapan kami mudahmudahan kegiatan donor darah ini semakin berkembang dan semakin diminati masyarakat, khususnya yang berada di Kecamatan Bandar Laksamana,” pungkasnya. (bam)
SIAK - Ketua Pokja Pembentukan Pengawas Kelurahan Desa (PKD) Kecamatan Sungai Apit di Kabupaten Siak, Hadi Marfura SE mengatakan, sesuai timeline dari Bawaslu rekrutmen pengawas kelurahan desa berakhir pada tanggal 19 Januari 2023. Akan tetapi hal itu masih bisa diperpanjang ketika kuota pelamar belum terpenuhi.
Hingga hari terakhir penerimaan berkas pelamar calon PKD sudah menerima sebanyak 40 orang pelamar. Dari 40 orang pelamar menurut jenis kelamin, pelamar perempuan sebanyak 12 orang dan 28 orang pelamar laki-laki.
“Sesuai juknis, ada beberapa
Kampung yang masih kekurangan kuota pelamar baik lakilaki maupun perempuan. Hal ini dikarenakan masih adanya kekurangan kuota dari beberapa Kampung maka waktu pendaftaran kita perpanjang untuk memenuhi kuota sesuai petunjuk teknis yang ada,” terang Hadi, dikutip dari CatatanRiau.com.
Hadi Marfura juga menjelaskan, seharusnya sesuai petunjuk teknis Dari Bawaslu, pelamar dari 1 Kampung/Desa minimal 2 kali dari kebutuhan yang diperlukan, artinya 1 Kampung minimal ada 2 pelamar, 1 dari pelamar laki-laki dan 1 pelamar lainnya adalah perempuan.
Dijelaskan dia lagi untuk
tahapan perpanjangan pendaftaran dimulai tanggal 24 Januari 2023 sampai dengan 26 Januari 2023, adapun Kampung yang diperpanjang yakni, Kampung Teluk Masjid, Kampung Harapan, Kampung Parit I/II, Kampung Tanjung Kuras, Kampung Rawa Mekar, Kampung Sungai Rawa, Dan Kampung Penyengat.
“Kepada seluruh masyarakat Kecamtan Sungai Apit kami menghimbau untuk bergabung bersama kami menjadi Pengawas Kelurahan Desa (PKD). Untuk info lebih jelas bisa dilihat di akun resmi kami, baik di fanpage maupun Instagram Panwaslu Kecamatan Sungai Apit.” Pungkasnya. (int/efi)
108
Dilantik KPU 11 METRO RIAU RABU, 25 JANUARI 2023 DUMAI
Anggota PPS
WA L I KOTA Dumai, H Paisal foto bersama PPS usai acara pelantikan anggota PPS Kota Dumai oleh KPU di Ballroom Comforta Hotel Dumai, Selasa (24/1). (bam)
Panwascam Sungai Apit Perpanjang Pendaftaran PKD
Polsek Kuala Kampar Jamin Kamtibmas di Pelabuhan
DUMAI - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Dumai melaksanakan acara pengambilan Sumpah/Janji dan Pelantikan Panitia Pemungutan Suara (PPS) Pemilu Tahun 2024.
DUMAI - PT Kilang Pertamina Internasional (PT KPI) Refinery Unit (RU) Dumai meresmikan Sentra Pertanian Terpadu (SPT) Patra Agro Lestari (PAL) yang dikelola oleh Kelompok
Tani (Poktan) Patra Agro Mandiri yang langsung dikoordinir oleh Badan Pembina Olahraga (Bapor) Pecinta Alam Patra Pala RU II di Bukit Datuk, Kota Dumai, Senin (23/1)
Kegiatan ini diikuti oleh Manager Production KPI RU Sungai Pakning, masyarakat sekitar Kecamatan Bandar Laksamana, Palang Merah Indonesia (PMI) Bandar Laksamana,
PT K PI RU Dumai meresmikan Sentra Pertanian Terpadu Patra Agro Lestari, Senin (23/1). (bam)
P ER S O N E L Polsek Kuala Kampar melakukan pengamanan di Pelabuhan Teluk Dalam Kuala Kampar di Kabupaten Pelalawan, Selasa (24/1). (CatatanRiau.com)
untuk amanah dalam menjalankan tugas yang diemban, sehingga Pemilu 2024 dapat menghasilkan pemimpin terbaik untuk Indonesia, khususnya untuk Kota Dumai, baik dijajaran eksekutif dan legislatif.
berharap seluruh
PPS, untuk amanah dalam menjalankan tu Pemilu 2024 dapat menghasilkan pemimpin
untuk meningkatkan peran masyarakat dalam menggunakan hak pilihnya. Dengan meningkatnya keterlibatan masyarakat dalam Pemilu, menunjukan semakin
SE. (CatatanRiau.com)
KETUA Pokja Pembentukan Pengawas Kelurahan Desa Kecamatan Sungai Apit, Hadi Marfura
Bakamla Segera Bangun Stasiun SPD
ran Bengkalis, tetapi juga dapat meningkatkan kapasitas masyarakat pesisir serta melibatkan unsur masyarakat pesisir untuk ikut berpartisipasi dalam kegiatan pengamanan laut,” harap Kasmarni.
Ada pun tanah tersebut merupakan hibah dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkalis yang secara formal, Naskah Perjanjian Hibah Daerah dan Berita Acara Serah Terima Hibah Tanah dari Pemkab Bengkalis kepada Badan Keamanan Laut (Bakamla) Republik Indonesia, di aula Markas Besar Bakamla RI, Jakarta Pusat. Selasa (24/1).
Bupati Bengkalis, Kasmarni mengatakan, apa yang dilakukan merupakan komitmen, kerja sama, intensitas dan sinergi Pemkab Bengkalis dalam upaya penyelenggaraan tugas sistematik, menyeluruh, integral dan terintegrasi, dalam mendukung pencapaian target-target pembangunan yang telah ditetapkan
oleh Bakamla.
“Kami meyakini apa yang kami lakukan ini dapat meningkatkan kapasitas masyarakat pesisir. Tidak hanya dalam rangka mendukung upaya pengamanan daerah perairannya, namun juga meningkatkan taraf hidup penduduk di wilayah pesisir perairan Pulau Bengkalis,” ujarnya.
Bupati berharap Bakamla RI untuk dapat saling berbagi kekuatan, saling mengisi kekurangan, baik dari sumber daya manusia, sistem, metode serta karya sehingga dapat bersama-sama memajukan daerah.
“Kami menaruh harapan besar, melalui kerja sama yang kita bangun ini, tidak hanya memperkuat upaya pengamanan wilayah perai-
Sementara itu, Kepala Bakamla RI, Laksamana Madya TNI DR Aan Kurnia mengucapkan terimakasih kepada Pemkab Bengkalis atas tanah yang dihibahkan. Dikatakan, total ada 35 titik Stasiun SPD yang akan dibangun, salah satunya di Bengkalis. Di mana Bengkalis akan menjadi prioritas untuk dibangun Stasiun SPD ditahun ini.
Dikatakan, Stasiun SPD di Bengkalis masuk dalam zona barat, pembangunannya akan digesa tahun ini, sebab Bengkalis masuk dalam wilayah strategis. Stasiun SPD di Bengkalis akan terintegrasi dengan Angkatan Laut se-Indonesia dan beberapa instansi terkait, fungsinya untuk mengurangi pelanggaran dan meningkatkan
PPS Diminta Jaga Integritas dan Kode Etik
BENGKALIS - Panitia Pemungutan Suara (PPS) Kabupaten Bengkalis resmi dilantik, Selasa (24/1). Usai dilantik, seluruh anggota PPS diminta untuk menjaga integritas dan kode etik, tidak hanya di dunia nyata tapi juga di dunia maya.
Harapan tersebut disampaikan Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bengkalis, Elmiawati Safarina, usai melantik anggota PPS Wilayah Kecamatan Bengkalis dan Bantan di Lapangan Tugu Bengkalis. “Dalam melaksanakan
tugas PPS harus bekerja secara profesional dan penuh tanggung jawab, serta mampu menjaga integritas dan kode etik sebagai penyelenggara Pemilu,” ujarnya.
Ia meminta PPS agar bergerak cepat dan segera berkoordinasi dengan kades atau lurah guna membentuk Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih). Untuk diketahui, anggota PPS se-Kabupaten Bengkalis yang dilantik berjumlah 465 orang. Terdiri dari 311 orang laki-laki (66.88 persen) dan 154 orang perem-
puan (33.12 persen).
Pelantikan dibagi 4 zona wilayah. Zona 1 Kecamatan Bengkalis dan Bantan. Zona 2 Bukit Batu, Siak Kecil dan Bandar Laksamana. Zona 3 Rupat dan Rupat Utara. Zona 4 Mandau, Bathin Solapan, Pinggir dan Talang Muandau.
Adapun tahapan seleksi PPS ini sudah dimulai sejak 18 Desember 2022 silam. Setelah melalui berbagai tahapan, akhirnya diumumkan penetapan anggota PPS yang lulus dengan surat bernomor: 33/ PP.04.1.Pu/1403/2023, tang-
gal 21 Januari 2023.
Pengambilan sumpah janji PPS ini juga dihadiri Sekretaris Daerah, H Bustami HY, Camat Bantan Muthu Saily, Kepala Dinas Kominfotik diwakili Sekretaris Adi Sutrisno serta para Kades se-Kecamatan Bengkalis dan Bantan.
Sementara itu, Wakil Bupati (Wabup) Bengkalis, H Bagus Santoso, mengucapkan selamat kepada para PPS yang baru dilantik. Semoga setelah dilaksanakan pelantikan ini lanjut wabup, dapat menjalankan amanah
dengan baik serta penuh rasa tanggung jawab.
“Kuatkan komitmen untuk memberikan kontribusi terbaik dalam menjalankan kewajiban, sesuai tugas dan fungsinya selaku anggota PPS pada Pemilu 2024”, harapnya.
Hal senada disampaikan Kapolres Bengkalis, AKBP Setyo Bimo Anggoro, PPS sebagai salah satu penegak pilar demokrasi, oleh karena itu institusi Polri akan memberikan dukungan penuh demi terwujudnya Pemilu yang berkualitas. (zul)
SIAK
Bupati: Bekerja Profesional dan Tanggungjawab
selama 14 bulan, hingga Pemilu selesai.
“Saya harapkan PPS harus bekerja profesional dan tanggung jawab. Mari kita buktikan Kabupaten Siak mampu mewujudkan Pemilu yang berkualitas, sehingga menghasilkan pemimpin dan anggota DPRD yang berkualitas juga,” ujar Alfedri.
Menurut bupati, PPK dan PPS sangat berperan dalam menyukseskan pesta demokrasi lima tahunan ini. “Beberapa waktu lalu sudah dilaksanakan pelantikan PPK, hari ini (kemaren, red) PPS. Tentu kita
mendukung kinerja KPU yang telah menjalankan rangkaian Pemilu ini dengan baik,” kata Alfedri. Sebelumnya, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Siak, Ahmad Rizal, pelantikan PPS ini merupakan rangkaian tahapan pelaksanaan Pemilu 2024 yang sudah berlangsung.
Sebanyak 393 orang PPS yang baru dilantik, kata Rizal, nantinya ditugaskan di 131 kelurahan/ kampung yang tersebar di 14 kecamatan di Kabupaten Siak. Mereka bertugas
“Setelah menyelesaikan proses rekrutmen, kita langsung melantik anggota PPS. Bisanya pelantikan di masing-masing kecamatan, tapi tahun ini digelar serentak,” kata mantan wartawan ini.
Setelah pelantikan ini, Rizal menyarankan kepada semua PPS untuk segera berkoordinasi dengan lurah/penghulu di masingmasing daerah, termasuk dengan PPK.
“Langsung koordinasi dengan lurah atau penghulu kampung agar bisa memulai melaksanakan tugas yang diembankan. Sebab, proses tahapan Pemilu terus berjalan,” pungkasnya. (din)
Tindaklanjuti Arahan Mendagri Terkait In asi
Wabup Sidak Pasar Belantik
SIAK - Wakil Bupati (Wabup) Siak, H Husni Merza, menghadiri rapat koordinasi (rakor) pengendalian inflasi tahun 2023 di daerah bersama Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian secara virtual, di Live Room Kantor Bupati Siak, Selasa (24/1).
Rapat koordinasi nasional itu, dipimpin Mendagri RI, Tito Karnavian. Dalam rakornas itu, ia mengatakan, sesuai arahan Presiden RI Jokowi Widodo pada rapat pengendalian inflasi beberapa waktu lalu, bersama kepala daerah dan
forkopimda se-Indonesia fokuskan pada pertumbuhan ekonomi dan pengendalian inflasi.
“Sebelumnya Presiden Joko Widodo telah menggelar rapat pengendalian inflasi secara nasional fokusnya pada pertumbuhan ekonomi dan pengendalian inflasi. Presiden juga menyampaikan pertumbuhan ekonomi Indonesia cukup baik di bandingkan negara lain. Dari segi inflasi juga masih relatif terkendali diangka 5,51 persen di penghujung tahun lalu,” ujar Tito Karnavian.
Usai mengikuti rakor dengan Mendagri, Wakil Bupati (Wabup) Siak, Husni Merza, langsung bertolak menuju Pasar Belantik Siak untuk mengecek langsung harga pangan dan stok sembako.
“Alhamdulillah, hari ini (Selasa, red) kita turun langsung bersama Kadis Perindag beserta jajaran meninjau langsung kondisi Pasar Belantik sesuai arahan pak Mendagri Tito Karnavian, dan kami monitor kondisi harga di pasar secara umum masih stabil, hanya saja ada beberapa
barang mengalami kenaikan setelah tahun baru, kemungkinan ada kelangkaan dari suplainya,” ucap Husni Merza.
Wahup juga sempat berdiskusi bersama para pedagang di Pasar Belantik terkait harga, stok barang dan aktifitas jual beli.
“Masyarakat jangan risau terkait harga bahan pokok. Kami terus memantau harga bahan pokok dan ketersediaannya di pasar, jadi kami berharap masyarakat tidak perlu panik,” pungkas Husni Merza. (din)
Bupati Hibahkan Tanah 9 Ribu Meter Persegi
keamanan di laut. (zul)
BENGKALIS - Badan Keamanan Laut (Bakamla) Republik Indonesia akan segera membangun Markas Keamanan dan Keselamatan Perairan yang disebut Stasiun System Peringatan Dini (SPD). Stasiun SPD dibangun tahun ini di tanah seluas 9000 meter persegi di Desa Selan Baru, Kecamatan Bantan.
SIAK - Bupati Siak, Alfedri, menghadiri pelantikan 393 Panitia Pemungutan Suara (PPS) se-kabupaten untuk Pemilu tahun 2024 mendatang, di Lapangan Siak Bermadah, Selasa (24/1) Bupati berpesan, PPS harus bekerja profesional dan tanggungjawab.
PERTEMUAN - Bupati Bengkalis, Kasmarni, melakukan pertemuan dengan Kepala Bakamla RI, Laksamana Madya TNI DR Aan Kurnia, di aula Markas Besar Bakamla RI, Jakarta Pusat. Selasa (24/1). (ist)
KPU Lantik 393 PPS
TINJAU - Wabup Siak, Husni Merza, meninjau Pasar Belantik Siak terkait pengecekan langsung harga pangan dan stok sembako, seperti cabai merah, Selasa (24/1). (ist)
FOTO BERSAMA - Ketua KPU Kabupaten Bengkalis, Elmiawati Safarina, didampingi Wabup Bengkalis, H Bagus Santoso, dan para anggota PPS se-Kabupaten Bengkalis foto bersama usai dilanstik, Selasa (24/1). (hms)
12 METRO RIAU RABU, 25 JANUARI 2023 BENGKALIS
FOTO BERSAMA - Bupati Siak, Alfedri, dan para anggota PPS se-Kabupaten Siak foto bersama usai dilantik, Selasa (24/1)
Banjir di Tebingtinggi Barat Surut
SELATPANJANG - Banjir
yang sempat merendam ratusan rumah tujuh desa di Tebingtinggi Barat, sejak Senin pagi (23/1) mulai surut. Informasi ini disampaikan Plt Kalaksa BPBD Meranti Eko Setiawan kepada wartawan, Selasa (24/1).
“Dari pantauan kami dan laporan pihak kecamatan melalui masing-masing pemerintah desa pagi ini, sudah mulai surut. Tidak separah kemarin pagi,” ungkapnya.
Padahal sejak sore kemarin intensitas hujan masih tinggi. Malah, kata Eko, mulai dari dini hari hingga saat ini intensitas hujan lebih tinggi dari kemarin. Namun air bisa surut drastis.
Dengan demikian, ia memastikan fungsi seluruh daerah aliran sungai (DAS) normal kembali. Karena dari pantauan mereka pasang air laut tidak setinggi kemarin. “Untuk hari ini pasang air laut tidak tinggi. Jadi DAS ber-
fungsi dengan baik,” terangnya.
Dari pendataan sore kemarin, dampak banjir tersebut sempat melanda ratusan rumah warga yang tersebar di tujuh desa.
Seperti Desa Batang Malas, 90 unit rumah warga, 1 unit rumah ibadah dan 2 sekolah terendam. Di Desa Alai Selatan 53 unit rumah, 2 sekolah, 1 rumah ibadah, 1 kantor desa dan 4 hektar lahan.
Banjir juga melanda Desa Tanjung, 8 rumah, 2 sekolah, 2 rumah ibadah dan 1 Kantor desa. Desa Maini 124 rumah, 3 sekolah, 1 rumah ibadah, 1 Pustu dan 5 hektar lahan pertanian ikut terdampak.
Lanjut Desa Kundur, 305 rumah warga, 4 rumah ibadah, 5 sekolah, 1 Kantor desa dan 300 hektar lahan pertanian. Desa Mekong banjir melanda 67 rumah warga, 2 unit rumah ibadah, dan 1 sekolah. Begitu juga Desa Tenan, 8 rumah warga, 1 rumah
ibadah dan 1 sekolah kebanjiran.
Rekapitulasi sementara, BPBD memastikan jika jumlah tersebut bisa saja bertambah. Pendataan masih berlangsung.
Diberitakan sebelumnya, hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Kepulauan Meranti sejak Minggu (22/1/2023) menyebabkan hampir seluruh desa dilanda banjir.
Dari sembilan kecamatan yang dilanda banjir, terparah berada di Kecamatan Tebingtinggi Barat, hampir seluruh desa disana terendam. Selain dipicu tingginya intensitas curah hujan, kondisi itu diperparah dengan genangan banjir pasang laut (Rob) yang juga ikut mengenangi pemukiman masyarakat.
Selain rumah warga, fasilitas umum juga ikut terendam banjir. Tinggi air bervariasi, mulai setinggi lutut sampai merendam sebatas pinggang orang dewasa. (ali)
Plt Bupati Serahkan Hand Traktor di Pulau Ingu
TELUK KUANTAN - Plt Bupati Kuantan Singingi (Kuansing), Dra H Suhardiman Amby, akhir pekan lalu, menyerahkan 1 unit hand traktor kepada petani di Desa Pulau Ingu Simandolak. Bantuan guna mendukung peningkatan produksi petani.
Didampingi Wakil Ketua 1 DPRD Kuansing, H. Zulhendri Nazaruddin serta Kadis Pertanian, Ir Ermerson disebutkan jika bantuan 1 unit hand traktor untuk percepatan dan peningkatan produksi pertanian masyarakat.
KAMPAR
Sekda Ajak Masyarakat Ramaikan Mesjid
BANGKINANG KOTA - Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kampar Drs. Yusri, M,Si menghadiri tabligh akbar Desa Danau Lancang, Kecamatan Tapung Hulu. Tabligh Akbar digelar di Mesjid Jami’ Desa Danau Lancang, Senin (23/1/2023)
Hadir anggota DPRD Provinsi Riau Sahidin, Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam), Camat Tapung Hulu, Wira Sastra, S,STP, M, S,I Kepala Desa Danau Lancang Tapung Hulu Azirman. Kemudian Ustazd Syekh Muhammad Saleh Jaber.
Dalam arahannya, Sekda menyampaikan sebagai kaum muslimin wajib memakmurkan mesjid. Perbanyaklah berinfaq, bersedekah untuk pembangunan
mesjid. “Selain membangun rumah dunia, kita memiliki bekal membangun rumah di surga,” katanya dilansir catatanriau.com.
Yusri yang juga selaku Ketua Lembaga Adat Kampar (LAK) juga mengatakan, masyarakat Desa Danau Lancang untuk selalu menjaga kesehatan. Karena Wabah Covid 19 belum hilang, bagi yang belum vaksin, segeralah ikut vaksin, untuk memberikan imun atau kekebalan bagi tubuh.
Yusri juga mengungkapkan sebagai Ketua LAK, ia mengajak ninik mamak, tokoh masyarakat, tokoh adat untuk menjaga anak kemenakan dari pengaruh narkoba, karena narkoba telah masuk hingga desa-desa pelosok kampung, sehingga meresahkan.
“Sebagai datuk dan ninik ma-
mak, sudah sepatutnya melindungi anak kemenakan dari pengaruh negatif yang dapat menghancurkan mental anak generasi penerus bangsa,” terangnya.
Yusri juga berharap kepada anggota DPRD Provinsi Riau untuk memperhatikan infrastruktur jalan dan jembatan di Desa Danau Lancang, karena jalan penghubung desa merupakan jalan provinsi, Ia berharap ada peningkatan pembangunan jalan menuju desa Danau Lancang.
Ditambahkannya, infrastruktur di Desa Danau Lancang khususnya jalan memang harus diperbaiki, mengingat sarana ini memang salah satu jalan yang ada untuk meningkatkan perekonomian masyarakat khususnya para petani sawit. (int/wsl)
“Semoga dengan bantuan unit hand traktor ini, masyarakat bisa lebih cepat dalam mengolah sawah,” tegas Plt Bupati di selasela acara Olek Banjar atau syukuran turun ke sawah Desa Pulau Ingu Simandolak.
Bantuan unit hand traktor langsung diterima Kades Pulau Ingu, Dede disaksikan Camat Benai, Hazrianto serta sejumlah Kepala OPD dilingkungan Pemkab Kuansing.
Sementara itu, Pemangku Adat Kenegerian Simandolak,
PELALAWAN
Drs Hamdan MS gelar Datuk Paduko Julelo berterimakasih dan sangat mengapresiasi perhatian dan bantuan yang di berikan Plt Bupati Kuansing, Drs H Suhardiman Amby.
Dalam istilah adat, bantuan ini “Masak rongka”. Dimana artinya apa yang diminta langsung di beri. Ini yang diperlukan masyarakat, untuk membantu program pemerintah, namun tentu butuh bimbingan,” ujar Hamdan dilansir kuansing. go.id. (int/wsl)
Bupati Pesan Jangan Ada Warga Tak Punya Hak Pilih
PANGKALAN KERINCI –Bupati Pelalawan, H Zukri menghadiri pelantikan dan pengambilan sumpah Panitia Pemungutan Suara (PPS) se Kabupaten Pelalawan untuk Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Pelantikan bertempat di Gedung Daerah Laksmana Mangkudiraja, Pangkalan Kerinci, Selasa (24/1).
Pelantikan dan pengambilan sumpah PPS dilakukan langsung oleh Ketua KPU Kabupaten Pelalawan, Wan Kardiwandi. Tampak hadir Kapolres Pelalawan AKBP Suwinto, perwakilan Dandim, camat, lurah serta kepala desa.
Wan Kardiwandi dalam sambutanya mengatakan, pelantikan dan pengambilan sumpah PPS dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia, yang sebelumnya dilaksanakan apel siaga.
Apel siaga bertujuan untuk memastikan seluruh petugas KPU ditingkat kecamatan maupun tingkat desa siap melaksanakan tugasnya.
“Selain PPS yang dilantik, juga diundang PPK dan Sekretaris PPK. Setelah dilantik ini, PPS langsung bertugas membentuk pantarlih, atau panitia pendaftaran pemilih. Jadi tak waktu bersantai, langsung kerja,” terangnya dilansir goriau.com.
Bupati dalam arahanya menekankan agar seluruh petugas PPS yang baru saja dilantik agar memiliki integritas yang tinggi dalam melaksanakan tugasnya.
“Kalau PPS tak berintegritas, maka akan sulit melahirkan demokrasi. Tapi saya yakin seluruh PPS yang dikantik ini berintegritas yang mencintai bangsa dan negara,” tuturnya.
Disampaikannya, ada catatan yang harus menjadi perhatian PPS. Persoalan masyarakat tak terdaftar sebagai pemilih masih sering terjadi pada momentum pelaksanaan pemilu.
“Yang menjadi catatan kita semua, ternyata masih sering masyarakat yang tak terdaftar sebagai pemilih,” ujarnya.
Untuk itu, Bupati berpesan kepada seluruh PPS agar jangan sampai ada satupun masyarakat yang tidak terdaftar sebagai pemilih.
“Jangan ada satupun warga tak punya hak pilih, itu tak baik untuk demokrasi. Jangan sampai kita menzalimi orang lain. Tapi saya yakin semua bisa bekerja secara profesional dan mudahan tak terjadi lagi ada masyarakat yang tak punya hak pilih,” pungkasnya. (int/wsl)
KUANSING 13 METRO RIAU RABU, 25 JANUARI 2023
Hadiri Pelantikan PPS
Dukung Peningkatan Produksi Petani
Hadiri Tabligh Akbar Desa Danau Lancang
BA NJ IR di sejumlah desa di Tebingtinggi Barat mulai surut. (ali)
S E K RETARIS DAERA H, Drs. Yusri, M,Si
KEP MERANTI
PLT B UPATI Kuantan Singingi, Dra H Suhardiman Amby menyerahkan 1 unit hand traktor kepada petani di Desa Pulau Ingu Simandolak. (kuansing.go.id)
menghadiri tabligh akbar di Mesjid Jami’ Desa Danau Lancang. (catatanriau.com)
B UPATI P E L A L AWA N, H Zukri saat menghadiri pelantikan dan pengambilan sumpah Panitia Pemungutan Suara (PPS) se Kabupaten Pelalawan. (goriau.com)
ROKAN HILIR
Februari , Hasil Tes P3K
Diumumkan
BAGANSIA -
PIAPI - Hasil tes Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) kategori guru dan tenaga Kesehatan akan diumumkan pada Februari 2023 mendatang. Sementara untuk kategori tenaga teknis tesnya akan dilaksanakan di BKN Pekanbaru melalui sistem CAT.
Hal disampaikan Kepala BKDSDM Rohil, Acil Rustianto, melalui Sekretaris, Markoni, Selasa (24/1), di ruang kerjanya. Katanya, rekrutmen P3K ini merupakan rekrutmen tahun 2022, akan tetapi berlanjut ke tahun 2023 karena prosesnya itu melewati.
Menurut Markoni, ada tiga kategori rekrutmen P3K yang dilakukan yakni formasi guru, tenaga kesehatan dan tenaga teknis. Untuk formasi guru ada 1.013 orang, yang mendaftar 1.946 orang. Sementara yang lulus administrasi setelah dilakukan verifikasi sebanyak 1.485 orang.
Markoni menambahkan, saat ini ada dua klafikasi penilaian. Pertama, P1, P2 dan P3. Bedanya P1 itu adalah sisa dari seleksi guru pada tahun sebelumnya. Di mana guru itu lulus tapi formasinya tidak ada, maka sisanya itu dilakukan penempatan langsung tanpa tes dan penilaian.
Sedangkan P2 dan P3 itu penilaiannya secara portobolio, yakni penilaian dengan cara menilai kinerja mulai dari Kepala Sekolah (Kepsek), Penga -
was Sekolah dan Guru Senior di sekolah itu. Selain itu, ditambah dengan dua penilaian lagi, yakni dari Dinas Pendidikan dan BKDSDM, dan itu sudah dilakukan serta sudah di input dalam sistem BKN.
“Selain dari P1,P2 dan P3, ada juga P4. Di mana P4 ini merupakan sisa dari P1,P2 dan P3 yang belum terisi, dan tesnya juga sama dengan jalur umum memakai sistem CAT, dan itu sudah kita lakukan selama dua hari di aula SMAN 1 Bangko pekan lalu. Insya Allah, hasil tes akan diumumkan pada Februari 2023 mendatang,” kata Markoni.
Kemudian kategori tenaga kesehatan, sambung Markoni, sebanyak 426 formasi yang diperebutkan. “Yang mendaftar sebanyak 1.112 orang, yang lulus administrasi sebanyak 809 orang. Untuk seleksi sudah dilaksanakan melalui sistem CAT di BKN Pekanbaru, saat ini tinggal menunggu pengumuman saja,” pungkasnya.
Selanjutnya, untuk tenaga teknis sebanyak 143 orang dari semua Organisasi Perangkat Daerah (OPD), dan pelaksanannya tesnya akan dilaksanakan di BKN melalui sistem CAT. “Saat ini sudah dalam proses administrasi. Sementara untuk SK pengangkatan itu akan diserahkan pada Mei 2023 mendatang,” ucap Markoni. (zal)
ADVERTORIAL PEMKAB ROHIL
Wabup Ingatkan Jaga Integritas
agar dapat menjalankan tugas dengan baik dan maksimal,” lanjut Sulaiman.
“Kami ucapkan selamat atas pelantikan anggota PPS se-Kabupaten Rohil, jaga integritas dan lawan seluruh bentuk yang bisa merusak integritas PPS itu sendiri,” ujar Sulaiman, di Gedung Misran Rais, Bagansiapiapi. Menurut wabup, PPS
merupakan ujung tombak dalam pelaksanaan Pemilu. Selain itu, wabup juga meminta PPS mensosialisasikan pelaksanaan Pemilu kepada masyarakat agar partisipasi pemilih meningkat dari pemilu sebelumnya.
“PPS memiliki tugas yang sangat berat. Makanya, kita mengingatkan agar selalu menjaga kesehatan
Wabup juga mengingatkan, para PPS ini dalam melaksanakan tugasnya dapat berkoordinasi dengan penghulu di wilayah masing-masing. “Kami yakin seluruh PPS yang dilantik merupakan orang-orang yang memiliki integritas. Mari kita ciptakan pemilu yang bersih, jujur, adil, aman dan nyaman,” ajak Sulaiman lagi.
Sebelumnya, Ketua KPU Rohil, Supriyanto, mengingatkan bahwa fakta integritas yang telah diucapkan harus terus dijaga dalam menjalankan tugas
sebagai PPS. “Hari ini (Selasa, red) kita melantik 552 orang yang tersebar di 184 desa. Pelantikan ini dilaksanakan secara serentak se-Indonesia dan dilaksanakan disetiap ibukota kabupaten,” katanya.
Usai dilantik, sebut Supriyanto, ke depan PPS akan menghadapi tugas yang berat, sebab PPS merupakan ujung tombak dalam pelaksanaan pemilu. Apalagi, ke depan KPU akan melaksanakan pemutakhiran data dan ini merupakan tahapan yang sangat penting.
“Kita berharap pemutakhiran data pemilu ini berjalan lancar dan
Disnaker Beri Penghargaan ke PT Global
BAGANSIAPIAPI - Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) memberikan apresiasi kepada PT Global Arrow yang telah menerapkan sistem rekrut dengan mengutamakan pekerja lokal hingga 100 persen.
Plt Kadisnaker Rohil, Asrul, mengatakan, selaku pemerintah daerah mengucapkan terimakasih atas
dedikasi PT Global Arrow yang telah menyampaikan kepada Disnaker melalui PKWT dan sudah melihat rekrutmen yang dilakukan oleh perusahaan yang luar biasa.
“Mereka rekrut semuanya pekerja lokal bahkan sampai 100 persen. Ini luar biasa sekali. Padahal kita hanya menuntut 60/40 sesuai yang tertuang dalam
Peraturan Daerah (Perda),” kata Asrul.
Oleh karena itu, terang Asrul, pihaknya sengaja mengundang manajemen PT Global Arrow untuk diberikan penghargaan. Selain itu, Asrul mengharapkan rekan perusahaan lain juga bisa bekerja sama dalam upaya merekrutmen tenaga kerja lokal ini sesuai yang diharapkan daerah.
“Kami juga bangga atas rekrutmen oleh PT Global Arrow ini lebih dari yang diatur dalam peraturan Perda,” imbuhnya.
Dengan ini, Asrul mengimbau seluruh perusahaan yang beroperasi di Rohil hendaknya menjalankan kewajibannya dengan melaporkan kepada disnaker terkait penerimaan tenaga kerjanya.
“Sejauh ini sebagian perusahaan juga ada melaporkan sebagian juga juga tidak pernah melaporkan kepada kami. Jadi kami mengimbau semua perusahaan untuk melaporkan re-
krutmen tenaga kerjanya harus jelas,” ungkapnya.
Masih katanya, tidak hanya satu perusahaan melainkan perusahaan lain yang mencapai target juga akan diberikan penghargaan, dan peran humas diharapkan lebih maksimal ke depan terkait rekruitmen ini.
Sementara itu, HRD PT Global Arrow, Hendra Eko Putra, mengucapkan terimakasih kepada Kadisnaker Rohil yang telah memberikan apresiasinya kepada PT Global Arrow dalam rangka rekrutmen karyawan untuk sub kontrak di PHR ini.
Menurut Hendra, ada pun karyawan yang direkrut itu seluruhnya adalah penduduk lokal atau penduduk tempatan. Untuk Rohil ada 328 orang yang bertugas khususnya di wilayah kerja Bangko Balam.
“Kami juga mengucapkan terimakasih kepada disnaker yang telah membantu kami dalam rangka perekrutan ini, serta dalam apresia-
harus terus dikawal, setelah pemutakhiran data pemilih kita akan masuk pada tahap pencalonan, dan saat ini pencalonan anggota DPD tengah berjalan. Tetap jaga integritas dan selamat dilantik,” ucap Supriyanto. Sementara itu, Ketua KPU Riau, Ilham Muhammad Yasir, mengatakan, PPS merupakan bagian dari penyelenggara KPU ditingkat desa dan PPS merupakan perpanjangan tangan KPU. Sebab, KPU tidak akan dapat bekerja tanpa bantuan dari PPK ditingkat kecamatan dan PPS di tingkat kepenghuluan. (zal)
Arrow
si mereka berikan kepada kami sebagai suatu komitmen dari kami perusahaan untuk memajukan warga tempatan,” kata Hendra.
Setakat ini, sebut Hendra, untuk karyawan PT Global Arrow yang bergerak dibidang jasa pengamanan ini memiliki 814 orang yang terbagi 3 wilayah, yaitu 300 orang di Kabupaten Bengkalis, 186 orang di Dumai, dan 328 orang di Rohil.
Masalah ketenagakerjaan adalah masalah yang paling krusial sekali. Untuk itu, persoalan ini dapat diurai agar perekonomian masyarakat lebih membaik. Selaku HRD, pihaknya juga mengucapkan terimakasih atas pemberian piagam, dalam rangka rekruitmen.
“Satu-satunya daerah yang telah memberikan penghargaan kepada kami adalah Rohil. Untuk upah sendiri, UMK PT Global Arrow Rp4,3 juta jauh melebihi UMK Rohil sendiri,” ucapnya. (zal)
14 METRO RIAU RABU, 25 JANUARI 2023
Negeri Seribu Kubah
BENGKEL & S E RVI S AWAL TEKNIK Special Air Condisioner Melayani Service Panggilan Dalam dan Luar Kota. Alamat: Jl. Inpres/Kartama. Smpng 3 Marpoyan. HP: 0812 6825128 / 0813 6547 9191 LGG JASA SETIA JAYA STAINLESS INTERIOR SPESIALIST ALUMUNIUM JL. SOEKARNO HATTA NO. 28 TELP. 0761 - 571185, 0813 7169 7999 LGG S KY WAS H Melayani Cuci Mobil Dan Motor, Jl. Soebrantas Kayu Manis No. 15 D. Telp 081378271129 LGG B INTAN G TEKNIK AC Service & Perbaikan, Berbagai Macam Merk Elektronik Service AC Bongkar PsgPsg Baru, Freon, Klks, M.Cuci, M.DAP, dll. Melayani Antar ke dlm & luar Kota. Hub 085355713187. LGG AG ISTY SERVI C E ELE C TRONIK Melayani Service VCD, Mesin Cuci, Kipas Angin, TV dll. Hub: 0761 9816311. Jl. Belimbing No. 6 LGG B II LOKET & CO FF E S H O P AL M AN Melayani Pembayaran Listrik, Telepon, Pulsa Online, Pembayaran Kredit BII, Auto WOM, Internet Speedy Menyediakan Minuman Jus Herbal dll. Jl. Katio No. 12 A. Tlp: 0761 44489 LGG HH S M OTOR Cuci Steam, Mobil & Motor. Jl. Durian. No. 53. Pekanbaru. PENJAHIT PENJA H IT B I M A Menerima Jahitan Khusus Seragam Sekolah Mulai dari SD, SMP, SMA dan Menerima Tender Kecil Sampai Besar. Hub: 0812 7699 4836. Jl. Kaharudin Nasution. No. 25 LGG PENJA H IT /KONVEKSI S U KAJAYA TAYLOR Menerima Jahitan Seragam Sekolah & Kaos Olahraga TK, SD, SMP, SMA & Menerima Partai Besar/Kecil Hub : 08127604455. Jl.Suka Jaya No. 8A Soekarno Hatta Pekanbaru LGG P ENJA H IT VINTA SINAG A, Menerima Pakaian Wanita dan Anak-anak. Pakaian Kebaya Pengantin & Busana Melayu-Jas. Menyediakan Bahan borkat, Songket dll. Menerima Segala Jenis Bordiran. Jl. Durian No. 15 A. Sebelah Kantor PLN. HP: 0812 7663139 / 0813 65907629. LGG R U PA - RU PA P T. EVEREST TO U R & TRAVEL Dapatkan Tiket Pesawat Murah. Harga Sesuai dari Airline. Tidak Ada Biaya Adm Untuk Boking. Hubungi Sekarang Juga Merketing Kami. Telp. 0852 6596 5980 / (0761) 70988087098788 - 34017. Jl. T. Umar No. 57 C LGG G RAND H OTEL T E MB ILA H AN: Jl. Batang Tuaka No.32 (samping SPBU) Telp. 0823 8679 8888. Harga kamar terjangkau, B ersih, Aman dan Nyaman LGG RA HM I & SON PAR FUM Menjual Grosiran & Enceran Parfum Re ll Merk Terbaru. Jl.
LGG SALON UNITY Menerima Perawatan Kecantikan Smoting, Ribonding, Catok, Pria dan Wanita. Jl. Rajawali No. 18 A Smpg Lampu Merah Jl. Durian D ISEWAKAN 1 U NIT R U KO Jalan Srikandi Kom plek Sekuntum Bisnis No. H Sudah Dikeramik. Listrik 2200 Watt. Rp. 25.000.000 Pertahun. Peminat Serius Hub. 0853 7625001 JUAL TANAH D IJ U AL tanah dan bangunan gudang SHM. Jl. Siak II kel. Umban Sari, RumbaiPekanbaru Hubungi HP 085371995555 D I JU AL 1 Unit ruko 3 lantai, Full Keramik SHM, Lokasi Jln. Durian No. 33BSukajadi Pekanbaru. Cocok Utk Kantor dan Usaha Lainnya. Hub. HP/WA: 08127529143 Iklan MINI HEPI Contact Person 0821-7127-0598 Alamat: Jl. Dt. Tabano No.12.A. Hp: 08127696410. UD. MUSTAKIM (Toko Pertanian terbesar di Kota Bangkinang) Menjual Berbagai macam: • pupuk, • obat-obatan, • dan alatalat pertanian yang dijamin Asli. Mau Pasang Iklan...??? CONTAC PERSON RIKI SETIAWAN 082171270598 Umrah dulu, bayar belakangan. Hanya untuk warga Riau Pekanbaru berangkat tanggal 6, 26 Februari 2020 13 hari dari Pekanbaru Madinah. Segera daftar !!! I N F O 081270857879 WAG bit.ly/2RL7UOL. Telegram bit.ly/2RmZqOZ S A M IRA TRAVEL T ELA H hilang SKGR tanah no: 422/BR/2015 atas nama Afrizal Adi. Lokasi Rt 04 Rw 17 kel. Simpang tiga, kec. Bukit raya, Pekanbaru T ELA H hilang SKGR Tanah No. 1102919/1992, No. 92/595.3/KR/1992, No. 94/595.3/KR/1992, atas Nama RUKDIMAN PAKPAHAN, lokasi jalan Fajar, RT 001/ RW 004, Kel. Labuh Baru Barat, Kec. Payung Sekaki, Pekanbaru Barang siapa yg menemukan tolong di kembalikan ke alamat jln Pandan Sakti no.57 atau hp.08127519742 KEHIL ANGAN SEWA & KONTRAK SA LON DIJUAL Tanah & Bangunan Rumah Tinggal SHM No. 120/Desa Pasir Putih an. Saniman beralamat di Jl. Lintas Riau – Sumut Km. 14 Dusun Kencana, Desa Pasir Putih, Kec. Bagan sinembah, Kab. Rokan Hilir - Riau. Hub : +62 821-2730-6967
S. Parman. No. 23 (Simp. Thamrin). HP: 0813 7472 5525 / 0761 830 7600.
TELEPON PENTING EKA HOSPITAL PKU 0761-6989999 KANTOR BUPATI ROHIL 0767-24287 KANTOR DPRD ROHIL 0767-24567 AMBULANCE 0767-21040 P E M ADA M K EBAKA R AN 0767-21130 RSUD BAGANSIAPIAPI 0767-21731 POLSEK BANGKO 0767-21110 KANTOR CAMAT BANGKO 0767-21010 KANTOR DISKES 0767-21710 KANTOR DISDIK 0767-23277
BAGANSIAPIAPI - Wakil Bupati (Wabup) Rokan Hilir (Rohil), H Sulaiman, menghadiri pelantikan 552 orang anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) untuk Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024 mendatang, Selasa (24/1). Wabup mengingatkan anggota PPS yang dilantik untuk menjaga integritas.
SERAHKAN SK - Wabup Rohil, H Sulaiman, menyerahkan SK kepada salah satu anggota PPS saat menghadiri pelantikan anggota PPS se-Rohil, Selasa (24/1), di Gedung Misran Rais, Bagansiapiapi. (hms)
SERAHKAN PENGHARGAAN - Plt Kadisnaker Rohil, Asrul, menyerahkan penghargaan kepada HRD PT Global Arrow, Hendra Eko Putra, atas rekrutmen tenaga kerja lokal 100 persen. (zal)
Markoni
Hadiri Pelantikan Anggota PPS
Hadiri Pelantikan Anggota PPS
8 Rumah di Sungai Bela Terkena Longsor
Selain melakukan koordinasi dengan BPBD se-
“Kami terus memantau perkembangan pasca banjir rob di Inhil. Kami juga segera ke Inhil untuk mengecek langsung situasi pasca musibah longsor,” kata Kepala BPBD Riau, Edy Afrizal, Selasa (24/1/23).
Dari pantauan langsung lapangan tersebut, diharapkan dapat diketahui langsung berapa dampak kerugian akibat longsor tersebut. Begitu juga kebutuhan yang diperlukan akibat musibah tersebut.
“Dari koordinasi yang langsung kita lakukan belum ada permintaan bantu-
an. Artinya masih bisa dihendel oleh BPBD Inhil. Tapi kita tetap mengutus Kabid kita ke sana untuk memantau langsung kondisi lapangan,” ungkap Edy dilansir mediacentre.riau.
Seperti diketahui, akibat musibah terjadi pada Senin (23/1/23) malam tersebut, delapan rumah longsor ke sungai Indragiri. Insiden itu begitu cepat.
Dikatakan Edy Afrizal, tujuh kepala keluarga yang terdampak bencana itu berhasil menyelematkan diri.
“Mereka juga sudah sudah mengungsi ke rumah keluarga terdekat. Kami berharap keluarga terdampak banjir bisa cepat ditangani. Aktifitas mereka juga bisa cepat kembali normal,” harap Edy. (int/wsl) BA
Puluhan Pelajar Ikuti Hypno Motivation
TEMBILAHAN - Bupati Indragiri Hilir (Inhil), Drs HM Wardan MP membuka secara langsung pelaksanaan hypno motivation. Kegiatan di gelar Yayasan Azzikra Tembilahan dengan tema ‘Kita datang, kita belajar, kita menang, Selasa (24/1).
Berlokasi di venue futsal Sungai Beringin, pelaksanaan diikuti puluhan pelajar SMPN 1 Tembilahan Hulu dan di hadiri Bunda Paud Kabupaten Inhil, Hj Zulaikhah Wardan, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Inhil serta beberapa kepala sekolah tingkat SLTP hingga SLTA di Kabupaten Inhil.
Bupati mengungkapkan apresiasinya akan pelaksanaan hypno motivation
yang bertujuan membentuk kepribadian anak Inhil yang berkualitas dan kuat dari dampak negatif pergaulan yang buruk. “Ini sebagai sarana kita menjaga anak dari hal negatif,” ungkap bupati dilansir inhilkab.go.id.
Di pimpin langsung oleh Master Awin Seorang Hipnoterapis Nasional, pelaksanaan kegiatan berjalan dengan semarak. Selain hypno motivation, dilaksanakan juga hypno parenting hypno teaching dan pelaksanaan akan terus berlanjut selama 11 hari kedepan dengan lokasi yang berbeda beda.
Dalam kesempatan tersebut, bupati mengata-
kan masih banyak anak Inhil yang terjerumus oleh pergaulan yang tidak sehat dan mengakibatkan perilaku menyimpang yang sangat merugikan. Sangat diperlukan peran aktif orang tua serta guru untuk membimbing dengan penuh kelembutan agar mudah di terima oleh anak.
“Dengan pendekatan yang sangat amat lembut diharap kita mampu memberikan kenyamanan terhadap anak serta mengarahkan mereka dari berbagai hal buruk yang beredar di lingkungan, sehingga dapat menjaga dan melahirkan generasi yang memiliki intelektual dan kepribadian sehat,” harap bupati. (int/wsl)
Tingkatkan Sinergi, Kapolres Inhu Kunjungi Kodim 0302
RENGAT
“Kunjungan merupakan upaya untuk meningkatkan sinergitas TNI-Polri, sekaligus mempererat silaturahmi, sembari membicarakan upaya dalam menjaga Harkamtibmas yang aman dan kondusif di Kabupaten
Inhu,”
Dijelaskan Misran, kedatangan Kapolres Inhu berserta rombongan disambut langsung oleh Dan-
dim 0302 Inhu, Letkol Kav Dani Prasetyo, S.Sos, M.IP beserta para pejabat Kodim 0302 Inhu.
Turut mendampingi Kapolres Inhu ketika kunjungan, Wakapolres Inhu, Kompol Dwi Yatmoko, S.T.P., S.I.K., M.I.K, Kabag SDM Polres Inhu, Kompol Achmad Prihatin, S.H, Kasi Propam Polres Inhu, AKP P. Daulay, Kasi Was Polres Inhu, AKP Aman Aroni dan sejumlah personel Polres Inhu. (mun)
BPBD Riau Kirim Tim ke Inhil 15 METRO RIAU RABU, 25 JANUARI 2023 INHIL - INHU
- Kapolres Inhu, AKBP Dody Wirawijaya, S.I.K didampingi sejumlah Pejabat Utama (PJU) Polres Inhu berkunjung dan bersilaturahmi ke Makodim 0302 Inhu. Markas tentara tersebut berada diruas Jalan R Suprapto, Kota Rengat yang berada tidak jauh dari Mapolres.
kata Kapolres Inhu, melalui PS Kasubsi Penmas Polres Inhu, Aipda Misran, Selasa (24/1).
PEKANBARU - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Riau terus memantau dampak akibat banjir rob yang mengakibatkan longsornya delapan rumah di Desa Sungai Bela, Kecamatan Kuindra, Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil).
tempat, BPBD Riau juga mengutus Kabid Rekontruksi dan Rehabilitasi ke Inhil.
NJ IR ROB mengakibatkan longsornya delapan rumah di Desa Sungai Bela, Kecamatan Kuindra, Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil). (mediacentre.riau)
B U PATI IND RAG IRI H I L IR, Drs HM Wardan MP membuka secara langsung pelaksanaan hypno motivation di venue futsal Sungai Beringin.
(inhilkab.go.id)
K A P O L RES IN HU AKBP Dody Wirawijaya, S.I.K saat berbincang dengan Dandim 0302 Inhu. (mun)
Wabup Buka Sosialisasi Revitalisasi Pembaruan Kebangsaan
hari-hari.
Revitalisasi Pembaruan ini diikuti 11 etnis yang ada di Rohul yang mana dengan adanya sosialisasi ini bisa tetap menjadi pemersatu kebangsaan di Rohul ditambah dengan adanya pemahaman akan wawasan kebangsaan dan akan nilainilai luhur.
Menyikapi akan pentingnya wawasan kebangsaan, Wabup menyampaikan apresiasinya terhadap penyelenggaraan acara sosialisasi ini, dimana dirinya berharap melalui sosialisasi revitalisasi pembauran ini dapat meningkatkan pemahaman bagi semua akan pentingnya wawasan kebangsaan dan aktualisasi nilai-nilai luhur tersebut ditambah dengan menanamkan nilai-nilai Pancasila
di dalam kehidupan bermasyarat.
“Kita sadar bahwa sebagai sebuah bangsa yang besar yang terdiri dari berbagai suku, bermacam adatistiadat, beragam budaya lokal serta agama-agama dan kepercayaan kita selalu menghadapi tantangan yang multi-kompleks karena memang merupakan sebuah berkah bagi kita bahwa kemajemukan merupakan kekayaan dan kekuatan tetapi juga sekaligus adalah tantangan bagi kita. Dan tantangan tersebut secara dini harus kita cegah dengan menguatkan pengetahuan kita akan pentingnya wawasan kebangsaan,” kata Indra Gunawan, dikutip dari Mediacenter.Rokanhulukab.go.id.
dan atas nama Pemerintah Rokan Hulu dirinya sangat mendukung kegiatan ini sebagai upaya bersama untuk menanamkan kembali rasa kebangsaan, semangat kebangsaan dan komitmen kebangsaan yang kuat. Hal ini berguna menambah pemahaman tentang arti penting dari wawasan kebangsaan dengan menjalankan sikap saling menghargai, menghormati agama dan kepercayaan yang berbeda, melaksanakan musyawarah untuk membuat keputusan, mengutamakan kepentingan bersama di atas kepentingan pribadi ataupun golongan, menghargai pendapat orang lain dan tak memaksakan kehendak diri.
Wabup berharap kegiatan sosialisasi ini dapat dipergunakan sebagai sarana untuk bersilahturahmi. Dan meningkatkan pemahaman tentang arti penting dari wawasan kebangsaan ini sendiri agar bisa dilaksanakan dan di apiliaksikan dalam kehidupan se-
Petani di Rohul Tewas Tertembak Senapan Sendiri
PASIR PENGARAIAN
- Seorang petani di Desa Serembou Indah, Kecamatan Rambah Hilir, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) tewas akibat tertembak senapan angin miliknya sendiri.
Korban yang bernama Kalidangan Siagian (36) meninggal dunia akibat tertembak senapan angin miliknya pada Senin (23/1).
Kapolres Rohul, AKBP Pangucap Priyo Soegito mengungkapkan, korban yang merupakan seorang petani saat ditemukan sudah meninggal dunia dengan kondisi wajah terluka parah.
“Korban ditemukan meninggal dengan wajah terluka sambil memegang senapan angin jenis eksklusif kaliber 4,5 milime-
ter,” kata AKBP Pangucap dikutip dari Cakaplah. com, Selasa (24/1).
Lanjut Kapolres, menurut keterangan dari keluarga korban, Kalidangan pergi pada Sabtu (21/1) ke ladangnya untuk menjaga padi miliknya dari serangan monyet. Kemudian berdasarkan hasil visum dan keterangan
saksi yang dekat dengan korban, diduga kuat Kalidangan tewas karena tertembak senapan angin miliknya.
“Dari keterangan saksi dikatakan bahwa senapan angin milik korban rusak, mau meletus sendiri tanpa ditembakkan. Hasil visum juga tidak menunjukkan adanya tanda-tanda kekerasan lain,” ucapnya.
Karena diduga kuat Kalidangan tewas akibat tertembak senjata miliknya sendiri, polisi akhirnya memutuskan tidak mengusut kematian korban.
“Atas kejadian tersebut pihak keluarga menerima kematian korban dan membuat pernyataan tidak akan mempermasalahkan secara hukum dan korban akan dimakamkan hari ini,” kata Kapolres. (int/efi)
“Di sini kami disampaikan juga kepada para peserta yang hadir dapat
KPU Rohul Lantik 435 PPS
PASIR PENGARAIAN
- Dalam rangka persiapan pelaksanaan kontes politik yang akan berlangsung pada tahun 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Rokan Hulu (Rohul) melantik 435 anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) dari 145 desa se-Rohul yang mana masing-masing desa terdiri dari tiga orang PPS.
Pelantikan PPS yang berlangsung di Taman Kota Pasir Pengaraian, Selasa (24/1) dilakukan Ketua KPU Rohul, Elfendri ST MEng yang disaksikan Wakil Bupati (Wabup) Rohul, H Indra Gunawan, Ketua DPRD, Novli Wanda Ade Putra ST MSi, Kapolres, AKBP Pangucap Priyo Soegito SIK MH, Kajari, Fajar Haryowimbuko SH MH, Kepala Pengadilan Negeri Pasir Pengaraian, Kalapas Kelas II B Pasir Pengaraian, Danramil Rambah serta Komisioner Bawaslu Rohul.
Usai melantik anggota PPS, Ketua KPU Rohul, Elfendri ST MEng mengatakan, bahwa PPS yang telah dilantik akan melakukan tugasnya sesuai tahapan dimana yang terdekat tugasnya adalah pembentukan sekretariat PPS yang harus sudah terbentuk paling lambat 31 Januari 2023 ini. Selanjutnya, pada tanggal 26 ini sudah dibebankan membentuk Pantarlih yang akan bertugas untuk pendataan pemilih serta PPS juga akan melakukan pemetaan TPS dimana jumlah Pantarlih yang akan dibentuk
sesuai dengan TPS yang telah dipetakan.
Elfendri juga menegaskan, bahwa setiap PPS yang dilantik hari ini sudah diyakini tidak terlibat dan tidak pernah termasuk dalam kontrak politik seperti menjadi tim sukses dan sebagainya.
Wabup Rohul, H Indra Gunawan dalam sambutannya mengatakan, atas nama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rohul sangat mendukung penuh setiap tahapan pemilu yang akan dilaksanakan di Kabupaten Rohul.
“Alhamdullah beberapa tahapan juga telah dilaksanakan oleh KPU termasuk hari ini kita melaksanakan apel gelar pasukan dan juga sekaligus melakukan pelantikan PPS se-Rohul. Kami mengucapkan selamat kepada anggota PPS terpilih yang dilantik dan perlu diingat bahwa terhitung sejak dilantik, anggota PPS
ini sudah memiliki tanggung jawab sebagai pelaksana pemilu 2024. Untuk itu dalam menjalankan tugas, PPS harus Independen, anggota PPS tidak boleh menjadi tim sukses bagi salah satu calon pada pemilu nanti,” ujarnya, dikutip dari Mediacenter.Rokanhulukab.go.id.
Sebagai pemahaman bersama bahwa kualitas pemilu sangat ditentukan dari kinerja anggota PPS. Untuk itu diharapkan ketua dan anggota PPS bekerja secara profesional, cermat, adil dan netral serta ketua dan anggota PPS diharapkan juga bersosialisasi kepada masyarakat pentingnya hadir ke TPS untuk menentukan pilihannya demi menjadikan Kabupaten Rohul lebih bangkit bersama lagi.
Selain dari pada itu, dirinya juga mengharapkan setiap PPS yang ada di tiap-
tiap TPS untuk bekerja semaksimal mungkin demi suksesnya pemilu 2024.
“Kepada tiap PPS yang ada di TPS masing-masing untuk bisa melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya karena dalam pemilihan ini sebagai wujud peduli kita terhadap daerah Rokan Hulu yang sangat kita cintai ini,” ujarnya.
Wabup melanjutkan, pada sambutannya bahwa dalam hal ini Pemkab Rohul akan selalu siap membantu kelancaran setiap tahapan pelaksanaan pemilu 2024 agar berjalan sukses sejak pendataan, waktu pelaksanaan dan setelah pelaksanaan nanti.
“Kami mengimbau kepada seluruh masyarakat Kabupaten Rokan Hulu untuk ikut pada helatan pemilu 2024 agar demokrasi dapat kita laksanakan dan kira rasakan bersama,” kata Wabup. (int/efi)
METRO RIAU RABU, 25 JANUARI 2023 16 ROKAN HULU N egeri S eribu S uluk ADVERTORIAL PEMKAB ROHUL
AKBP Pangucap Priyo Soegito
PASIR PENGARAIAN - Wakil Bupati Rokan Hulu (Rohul), H Indra Gunawan membuka secara resmi acara sosialisasi revitalisasi pembaruan dalam rangka meningkatkan pemahaman wawasan kebangsaan di aula Hotel Gelora Bakti Pasir Pengaraian, Selasa (24/1).
WAKIL B UPATI ROKA N H ULU, H Indra Gunawan menyampaikan sambutan pada acara sosialisasi revitalisasi pembaruan dalam rangka meningkatkan pemahaman wawasan kebangsaan di aula Hotel Gelora Bakti Pasir Pengaraian, Selasa (24/1). (Mediacenter.Rokanhulukab.go.id)
WAKIL B UPATI ROKA N H ULU, H Indra Gunawan foto bersama Forkopimda, komisioner KPU, Bawaslu serta anggota PPS yang dilantik, Selasa (24/1). (Mediacenter.Rokanhulukab.go.id)
Kegiatan Sosialisasi
Sebagai Wakil Bupati
menularkan pengetahuannya terkait wawasan kebangsaan kepada peserta yang lain sehingga ter-
bangun masyarakat Rokan Hulu yang memiliki ideologi yang kokoh guna mendukung pembangunan
dan memperkuat persatuan dan kesatuan di Bumi Seribu Suluk ini,” kata Wabup. (int/efi)
B UPATI ROKA N H ULU, H Sukiman menyerahkan SK pengangkatan Calon Pegawai Negeri Sipil
menjadi Pegawai Negeri Sipil di lingkungan Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu, beberapa waktu lalu. (Mediacenter.Rokanhulukab.go.id)