Mp0110

Page 1

HOTLINE : Redaksi / Iklan / Sirkulasi: Jl.Sriwijaya 1-9 Telp. 340081 - 2

www.malang-post.com Rp 250,-/eks. dari Pembaca untuk Loper & Asongan

Korane Arek Malang

RABU, 1 OKTOBER 2014

Harga Eceran Rp. 3.500,-

SELEBRITI

Asyik Menjomblo PRESENTER olahraga Terry Putri ternyata masih asyik menjomblo pasca cerai dengan mantan suaminya, Rully Johan. Terry bahkan mengaku belum terpikir untuk menjalin mahligai rumah tangga dengan pria lain. Seakan pasrah dengan kondisinya, sampai saat ini Terry tidak pernah terlihat berdua dengan pujaan hatinya. Dia mengaku lebih banyak melewati kebersamaan dengan temantemannya. ”Bukan pa­ srah juga sih, tapi lebih let it flow saja,” akunya saat ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan. Perempuan kelahiran Banjarmasin, 1 Desember 1979 itu mengaku sudah bisa menerima kegagalan dalam rumah tangganya. Bahkan, di tengah ke­ sendiriannya itu Terry mencoba untuk introspeksi diri,

TC TERAKHIR: Pemain Arema Cronus saat mengikuti training center terakhir. Para pemain dalam kondisi lelah dan emosi tinggi saat melawan PS UM (foto bawah). FOTO: FINO, MUHAMMAD FIRMAN/MALANG POST

Arema Tekuk PS UM 4-1 MALANG – Arema Cronus mengakhiri Training Center tiga hari dengan laga uji coba. Sore kemarin, Singo Edan membungkam tim lokal PS UM dengan skor 4-1 di Stadion Kanjuruhan. Empat gol Arema dicetak oleh Samsul Arif, Alberto Goncalves, Ahmad Bustomi dan Sunarto. Sementara gol balasan PS UM diceploskan pemain nomor 18 bernama Anton.

Arema menurunkan para pemain timnas yang lama tak berlatih bersama skuad lainnya. Cristian Gonzales, Ahmad Bustomi, Hendro Siswanto, Samsul Arif dan Kurnia Meiga menjadi starter sore kemarin. Mereka didampingi Alberto Goncalves, Juan Revi Auriqto, Thierry Gathuessi, Purwaka Yudhi, Benny Wahyudi dan Alfarizi. Baca Arema... Hal. 9

Rp 200 Juta untuk Lolos PNS Tawaran Oknum, Dibayar Belakangan MALANG – Badan Kepega­ waian Daerah (BKD) Kabupaten Malang, menemukan beberapa berkas lamaran CPNS Online

1

yang tidak memenuhi syarat setelah petugas melakukan verifikasi. Namun begitu, BKD sendiri belum bisa menentukan sikap, apakah berkas tersebut tetap lolos atau tidak. “ Saat kami melakukan verifikasi ditemukan beberapa berkas

Juli 2014 enam tersangka merampok showroom mobil di Desa Jatikerto, Kromengan.

yang tidak memenuhi syarat. Tapi begitu, untuk mengetahui apakah berkas-berkas tersebut lolos hingga seleksi nanti, kami juga menunggu jawaban dari Menpan selaku koordinator penerimaan CPNS,’’ kata Kepala Bidang Pengembangan (Kabid)

4

2

Dari tempat tersebut, mereka berhasil menggondol dua mobil sekaligus.

Hari Minggu (28/9) malam, petugas mendapat informasi, tiga dari enam pelaku perampokan pulang ke rumah Anang warga Desa Senggreng, Sumberpucung.

5

Lari, Tembak Kaki Tersangka

3 Polisi langsung melakukan olah TKP dan penyelidikan.

Petugas bergegas menuju rumah tersebut untuk melakukan penggrebekan. Dua tersangka Nur Kholis dan Basori menyerahkan diri.

BKD Kabupaten Malang Heru Nugroho. Heru juga menjelaskan jumlah berkas yang tidak memenuhi syarat tersebut tidak sebanyak di kota lain. Bahkan, dia menyebutkan nol koma sekian persen dari jumlah berkas yang sudah masuk.

6 Satu tersangka Anang melarikan diri lewat halaman belakang rumah. Petugas melakukan pengejaran, diketahui tersangka membawa sajam.

pekan kemarin, yakni Anang Yulianto (32 tahun) warga Desa Senggreng Kecamatan Sumberpucung. Petugas terpaksa menembak kaki kanan

tersangka, karena saat ditangkap mencoba melarikan diri. Sedangkan dua pelaku lain yang ditangkap adalah Nur Kholis 38 tahun dan Basori, 31 tahun,

keduanya juga merupakan warga Desa Senggreng Kecamatan Sumberpucung. “Ketiga tersangka ini terkait kasus perampokan showroom mobil

Jika selama ini yang biasa dilihat orang adalah bangunan candi dengan lahan sempit, justru sebaliknya, tim Ekspedisi

Samala berhasil menggali banyak informasi baru yang belum pernah terekspos. Bahkan tim melihat secara langsung batas-batas area 4 hektar yang dulunya menjadi ka­ wasan yang disucikan sebagai lingkup pendarmaan Anusapati, Raja ke II Singasari tersebut. Baca Temukan... Hal. 11

GUEST GESANG/MALANG POST

Tambah Emas Loncat Adoh

Jadi Inspirator, Lebih Mudah Kritisi Pemain dengan Data

Ebes : Sak iki KONI kudu konsentrasi bina cabang sing peluang entuk medali ndik even internasional. Ojok sampe cabang iku dadi anak tiri

JAKARTA - Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) sedang menyiapkan peraturan pemerintah pengganti undang-undang (Perppu) untuk Undangundang Pilkada. Perppu ini akan mengatur tentang pelaksanaan pilkada langsung dengan sejumlah perbaikan. Meski dibuat kepala negara, Perppu tersebut tetap harus diajukan ke DPR RI. Presiden pun mengaku menyerahkan keputusan seutuhnya Perppu itu pada parlemen dengan harapan akan dilihat secara objektif sesuai aspirasi publik. “Objektivitas apakah perppu ini diterima oleh DPR atau tidak sepenuhnya ada pada DPR kita. Kalau sesungguhnya DPR juga mendengarkan aspirasi dan kehendak rakyat mestinya sistem Pilkada langsung dengan perbaikan inilah yang kita anut lima tahun mendatang,” tegas Presiden di Jakarta, Selasa, (30/9/14). Perppu ini menjadi tantangan tersendiri. Sebab Koalisi Merah Putih sudah memenangkannya dan sepakat diadakan pilkada langsung melalui DPRD. Demokrat sendiri dianggap gagal perjuangkan opsi pilkada langsung dengan 10 syarat.

Suporter sepak bola memiliki berbagai macam cara untuk menunjukkan kecintaan kepada klub yang diidolakannya. Seperti sekumpulan lima anak muda yang tergabung dalam Arema Stats, memilih mewujudkan rasa cinta itu dengan cara kreatif dan elegan, yakni memperhatikan statistik mengenai tim kesayangannya ini dalam setiap laga serta meluncurkannya dalam suatu tulisan. Arema Stats merupakan julukan dari Arema Statistik. Personilnya terdiri dari Brillian Sanjaya (23), Rizky Adli Putra

Baca Siapkan... Hal. 9

SMKN 3 MALANG

Baca Tembak... Hal. 11

Arema Stats, Berbicara Arema Berdasarkan Statistik

Kana : Oyi bes, malah disepeleno, halak karo cabang liyane

Siapkan Perppu, Tapi Tandatangani UU Pilkada

di Desa Jatikerto Kecamatan Kromengan pada Juli lalu,” ujar Kasatreskrim Polres Malang AKP Wahyu Hidayat, kepada wartawan kemarin. Dia menjelaskan, saat itu terdapat tiga perampok

Ebes

Ebes : Kadit dikiro jes, soale atletik kadit ublem itungan

PRESIDEN SBY

Temukan Jejak Lahan 4 Hektar Candi Kidal Tim Ekspedisi Samala Malang Post menemukan banyak hal baru saat melakukan riset di Candi Kidal. Salah satu candi yang ada di Kecamatan Tumpang atau berada di wilayah Malang Timur ini ternyata masih menyisakan sejumlah tanda kebesarannya.

Kana : Indonesia tambah medali emas oket atlet loncat adoh Maria Natalia Londa

Terry Putri

GRAFIS:TEM/MALANG POST

TEMBOK PEMBATAS: Sisa bangunan tembok masa lalu yang diperkirakan menjadi batas area tempat suci pendarmaan Anusapati..

Ngalam

Baca Rp 200 Juta... Hal. 11

7 Karena dianggap berbahaya, maka petugas menembak kaki kanan tersangka. Akibat tembakan itu, tersangka tersungkur dan diamankan.

Tembak Rampok Spesialis Mobil KEPANJEN- Pistol polisi menyalak. Kali ini, timah panas melumpuhkan satu dari tiga pelaku perampok spesialis mobil yang ditangkap akhir

“Kecil kok jumlahnya, tidak sebanyak di Kota Malang. Dan umumnya berkas yang tidak memenuhi syarat tersebut keliru pada ukuran foto yang diserahkan. Kalau keliru ijazah jelas, tidak akan diloloskan,’’ urainya.

Baca Asyik... Hal. 9

AREMA STATS FOR MALANG POST

HARUS NONTON: Setiap anggota Arema Stats bertugas untuk melihat permainan 3-4 pemain selama pertandingan berlangsung.

(23), Ramaditya Putra Widigda (23), Bramasta Gelorawan (16) dan Malik Oktabrianto (23). Mereka berlima selalu duduk berdampingan di Tribun Media di Stadion Kanjuruhan ketika Arema berlaga. Malang Post berkesempatan berbincang dengan suporter kreatif tersebut, yang dalam satu tahun terakhir mencatat statistik dari setiap laga dan pemain Arema. “Dulu kami sama dengan Aremania lainnya. Datang dalam laga Arema, mendukung di pinggir stadion, bernyanyi dan sesudahnya pulang,” ujar Koordinator dan sang pencetus Arema Stats, Brillian Sanjaya mengawali cerita. Begitu pulang dari stadion, layaknya beberapa Aremania lain, Baca Jadi... Hal. 11

MISKI/MALANG POST

KESURUPAN: Tampak salah satu siswa kesurupan dibopong oleh teman-temannya pindah ke tempat yang lebih aman.

Aduh, Kesurupan Massal Lagi MALANG- Entah apa yang terjadi di SMKN 3 Malang. Dalam seminggu terakhir terjadi tiga kali kesurupan massal termasuk kemarin (30/9/14) saat belasan siswa perempuan jatuh pingsan, di saat proses belajar mengajar memasuki jam ketiga. Sekolah sebenarnya sudah berulang kali melakukan usaha dan ritual hingga mendatangkan orang pintar untuk mengusir mahkluk halus yang dipercaya merasuki para siswi. Kepala SMKN 3 Malang, Dra. Faizah M.Si mengatakan kondisi ini membuat proses belajar di sekolah terganggu. Padahal, berbagai usaha telah dilakukan, agar peristiwa yang sama tidak terjadi lagi sehingga menimbulkan ketakutan bagi para pelajar. Baca Aduh... Hal. 11

12.007

12.120 12.212

26/9 477.000 475.000

475.000

28/9

29/9

30/9

29/9

30/9


� �����������

rabu, 1 OKTOBER 2014

2

Bandara Abdul Rachman Saleh Dapat Kucuran Rp 58 M SURABAYA – Bandara Abdul Rachman Saleh, Malang tahun 2015, diusulkan bisa menangguk fresh money Rp 58 miliar. Kucuran dana segar ini rencananya dialokasikan untuk pembangunan appron dan taxiway. ‘’Pembangunan lapangan terbang Malang tidak boleh berhenti. Sebagai penunjang bandara Juanda Surabaya, Abdul Rachman Saleh harus memiliki fasilitas memadai,’’ kata Wahid Wahyudi, Kadishub dan LLAJ Jatim Jatim kepada Malang Post di kantornya, kemarin. Dikatakan, selama tahun 2014, bandara Abdul Rachman Saleh sama sekali tidak mendapat kucuran dana dari pemerintah pusat. Padahal, sesuai schedule dari Kementerian Keuangan seharusnya anggaran Rp 58 miliar bisa dicairkan tahun 2014 ini. Terkait situasi inilah, lanjut Wahid, Kementrian Keuangan menghendaki dilakukan perubahan Memorandum of Understanding (Mou) agar dana segar Rp 58 miliar bisa dicairkan 2015 mendatang. ‘’Kami tidak tahu, kenapa tahun ini anggaran itu tidak turun. Tetapi dengan momen perubahan MoU ini, harapan kita tahun depan bisa cair. Karena perubahan MoU ini yang minta Kementerian Keuan-

gan,’’ ujarnya. Pembaruan MoU tentang penggunaan bersama pangkalan TNI Abdul Rachman Saleh Malang itu dilakukan oleh tiga pihak.Yaitu TNI AU diwakili Abdul Muis Panglima Komando Operasi Angkatan Udara II dan Bambang Tjahyono Direktur Bandara Udara. Sedang dari Pemprov Jatim diwakili Wahid Wahyudi, Kepala Dishub dan LLAJ Jatim. ‘’Posisi Pemda se Malang Raya tetap tidak berubah. Tetapi, akan dilakukan pembaruan MoU tersendiri antara Pemprov dan Pemda se Malang Raya,’’ tambahnya. Menurut Wahid, mulai 2007 hingga 2014, pemerintah pusat melalui Kementerian Keuangan telah mengucurkan dana sebesar Rp 197 miliar untuk pembangunan Bandara Abdul Rachman Saleh. Tetapi, lanjut mantan Kasubdin Dishub Jatim ini, anggaran itu masih tidak mencukup untuk pengembangan ke depan. Karena Terus volume penumpang dan volume penerbangan terus meningkat tahun ke tahun. ‘’Sekarang ini kita butuh pengembangan appron dan pembangunan taxiway. Andai kata tahun 2014 ini anggaran sudah turun, maka pembangu-

nan sudah bisa jalan. Tetapi, agak sedikit lambat dan baru kita mulai 2015 nanti seiring kucuran dana Rp 58 miliar,’’ katanya dengan menyebutkan hingga September 2014 diraih Pemasukan Asli Daerah (PAD) Rp 350 juta. Dari data yang dihimpun menyebutkan, Bandara Abdul Rachman Saleh sudah melayani penerbangan sebanyak delapan penerbangan. Rinciannya enam pesawat Boing 737, satu pesawat airbus dan satu pesawat ATR 72. ‘’Perkembangan bandara ini sangat bagus. Permintaannya selalu meningkat dari tahun ke tahun. Makanya sudah menjadi kewajiban kita memberikan pelayanan yang baik untuk masyarakat Malang raya,’’ tambah Bambang Tjahyono. Sementara itu, Abdul Muis menyebutkan, kerja sama antara TNI Angkatan Udara dan Dirjen Perhubungan Udara ini sangat bagus. Karena antara keduanya sama-sama saling diuntungkan. ’‘Kalau di daerah ada bandara militer, selama bisa digunakan penerbangan sipil (umum) ya dilakukan kerja sama. Tidak perlu membangun bandara baru. Ini namanya optimalisasi bandara,’’ pungkasnya. (has/udi)

HARY SANTOSO/MALANG POST

KERJASAMA: Pangkoops TNI AU, Marsda Abdul Muis menyerahkan draft MOU ke Dishub Jatim Wahid Wahyudi disaksikan Direktur Bandara, kemarin.

Masih Terbuka Peluang Risma Maju Lewat PDIP SURABAYA– DPC PDIP Surabaya belum bisa memutuskan soal rencana pencalonan Tri Rismaharini di Pilwali 2015 mendatang. Alasannya, PDIP masih menunggu petunjuk pelaksanaan (juklak) dari DPP terkait soal penjaringan calon Wali Kota Surabaya periode mendatang. ‘’Saya tidak mau menyebut nama atau calon. Tapi, sampai hari ini, kami menunggu instruksi dari pusat (DPP). Karena itu juga kami tidak bisa berandai-andai,’’ kata Adi Sutarwijono, Wakil Ketua DPC PDIP Surabaya kepada Malang Post di Gedung DPRD Surabaya, Selasa (30/9). Dikatakan, belum munculnya juklak terkait penjaringan calon kepala daerah dari DPP PDIP karena masih menunggu cantolan hukum yaitu UU Pilkada, yang sekarang tengah

ditangani Mahkamah Konstitusi (MK). Karena itu, Awi begitu biasa disapa, terlihat sangat hati-hati saat memberi keterangan soal pencalonan Risma di Pilwali 2015-2020 mendatang. ‘’Sebaiknya, nanti saja kalau sudah jelas soal kedudukan payung hukum soal Pilkada,’’ ujar Awi, yang mantan wartawan majalah minggu ini. Diakui Awi, 2010 lalu, PDIP Surabaya memang mengusung dan mencalonkan Risma sebagai Cawali Surabaya berpasangan dengan Bambang DH sebagai Wakil Walikota Surabaya. Tetapi, pada Pilwali 2015 nanti, tidak otomatis PDIP Surabaya harus mengusung Risma kembali. ‘’Kami belum dan tidak bisa melakukan penilaian terhadap seseorang atau orang lain. Makanya, lebih baik, tidak usah menyebut nama karena

Adi Sutarwijono ini permasalahan sensitif,’’ elak Awi. Di sisi lain, Awi menggambarkan, peluang Risma maju dari PDIP Surabaya sebenarnya masih cukup terbuka. Ini jika mengacu pada sistem dan mekanisme penjaringan yang dilakukan PDIP selama ini.

Sebagai contoh, Awi menyebut nama Joko Widodo. Dulu tidak ada gambaran akan mengusung Jokowi menjadi Gubernur DKI. Tetapi, karena aspirasi masyarakat begitu kuat maka DPP meresponnya dengan baik. Respon DPP tidak berhenti sampai di situ. Ketika masyarakat menginginkan Jokowi maju dalam Pilpres 2014, DPP pun merespon positif dan akhirnya Jokowi terpilih sebagai Presiden RI periode 2014-2019. ‘’Ada tiga pertimbangan sebelum DPP memberikan keputusan. Biasanya, yang disuarakan masyarakat selalu direspon DPP,’’ katanya. Bagaimana kalau Risma dikehendaki masyarakat Surabaya lagi? ‘’Tidak sudah dulu menyebut nama. Jangan menghakimi seseorang dululah,’’

elak Awi kemudian meneruskan sidang Tata Tertib DPRD Surabaya. Sementara itu, setelah UU Pilkada Tak Langsung disahkan DPR RI, parpol-parpol di Jatim yang sebelumnya mendukung Risma di Pilwali Surabaya, mulai terpecah. Hanya tinggal PKB saja yang masih konsisten mendukung Risma. Terkait situasi ini, Hammy Wahjunianto Ketua umum DPW PKS Jatim mengaku, sebagai partai perekat Koalisi Merah putih (KMP), PKS berinisiatif menginisiasi seluruh parpol dalam KMP. ‘’Diantaranya akan membicarakan soal pelaksanaan Pilkada tak langsung yang akan digelar di DPRD. Terkait Risma, saya tidak optimis yang bersangkutan mau dicalonkan kembali,’’ ujar Hammy. (has/udi)

Pangdam Mutasi 9 Perwira Kodam SURABAYA– Sedikitnya sembilan pejabat baru di lingkungan Kodam Brawijaya, Selasa (30/9) kemarin, dilantik untuk menggantikan sembilan pejabat lama. Jabatan Kasdam Brawijaya akan ditinggalkan Brigjen TNI Asmai yang selanjutnya akan menjabat Kepala Staf Ahli Kasad. ‘’Saya berharap, pengalaman tugas selama ini dapat dijadikan pelajaran dan bekal tugas pada jabatan selanjutnya,’’ kata Mayjen TNI Eko Wiratmoko, Pangdam V Brawijaya usai pelantikan sembilan pejabat di Makodam, kemarin. Selain Kasdam, Staf Ahli Pangdam V Brawijaya Bidang Ideologi akan dijabat Kolonel Infanteri Iwan Haryono, yang semula dijabat Kolonel Kavaleri Rosediarno. Sedang Staf Ahli Bidang Manajemen Sishanneg dijabat Kolonel Inf Sudaryanto.

Sebelumnya dijabat Kolonel Arm Churniadi Tri Yoga S yang pindah tugas ebagai Staf Ahli Kodam Diponegoro. Asisten Logistik Kasdam Brawijaya digantikan Letkol Wawan Setiawan, yang semula berdinas Waaslog di Kodam XII Tanjungpura. Pejabat sebelumnya Kolonel Czi Marrahmat, S.I.P akan bergeser menjadi Sahli Pangdam IV Diponegoro. Kainfolahtadam Brawijaya digantikan Kolonel Infanteri Limpat Miarso, yang sebelumnya Kajasdam Brawijaya. Kolonel Sanius Abastari sebagai pejabat sebelumnya akan menjabat Kababin Minvetcaddam. Kolonel Inf Eugenius Tirak sebagai Kababinminvetcaddam Brawijaya bertugas sebagai Kajasdam V Brawijaya menggantikan Kolonel Inf Limpat Miarso. Kolonel Cpl Candi Eko Prasetyo dilantik sebagai

Kapaldam Brawijaya menggantikan Kolonel Cpl Agus Trisunu, S.E yang akan pindah tugas di Ditpalad. Terakhir, Letnan Kolonel Caj Drs. Moch. Rifa’i dilantik sebagai Kabintaldam Brawijaya menggantikan Kolonel Inf Muhammad Ismi Harun, S.Sos yang pindah tugas di Disbintalad Mabes TNI AD. ‘’Pergantian pejabat adalah hal yang wajar dan biasa terjadi. Tujuannya untuk pembinaan personel dan meningkatkan kualitas kinerja organisasi,’’ ujar Pangdam dengan menyebut mutasi sekaligus bertujuan penyegaran tugas personel secara berkesinambungan. Ditambahkan Panglima, selama ini, telah banyak dilakukan upaya untuk meningkatkan kualitas dan memajukan Kodam Brawijaya. Karena itu, perlu terus dilakukan pembenahan jika ternyata masih ada

HARY SANTOSO/MALANG POST

MUTASI: Pangdam V Eko Wiratmoko melakukan mutasi sembilan perwira di jajaran Kodam Brawijaya. kekurangan. ‘’Pelihara dan kembangkan hasil karya yang telah dirintis pejabat terdahulu. Tingkatkan daya inovasi dan

kreativitas menghadapi tugastugas ke depan demi keberhasilan Kodam Brawijaya,’’ pungkas Wiratmoko. (has/udi)

Kreativitas Siswa SMPN 6 Surabaya

Ciptakan Celana Dalam Anti Pelecehan Seksual SURABAYA - Banyaknya kasus pelecehan seksual terjadi terhadap anak-anak membuat resah orangtua dan semua masyarakat. Belum lagi trauma yang diderita anak-anak pascakejadian. Peristiwa pelecehan itu membuat kreativitas siswa-siswi SMPN 6 Jalan Jawa Surabaya, untuk melakukan pencegahan. Salah satunya menciptakan celana dalam anak-anak anti pelecehan seksual dan perkosaan. Celana dalam ini diciptakan untuk anak laki-laki. Para siswa itu yakni Aryo Seno Bagaskoro dan Ramadhan Putra Himawan. Keduanya mengotak-atik sebuah kotak kecil berisi rangkaian KREATIF: Aryo Seno Bagaskoro dan elektronik. Alat tersebut merupaRamadhan Putra Himawan menunjukkan hasil kreativitasnya dengan men- kan rangkaian alarm yang khusus ciptakan celana dalam anak-anak anti dipakai anak laki-laki. “Kami prihatin melihat kasus pelecehan seks yang pelecehan seksual dan perkosaan.

dialami anak seusia kami, sehingga kami membuat celana dalam anti pelecehan seks, khusus anak lakilaki. Kenapa kami membuat celana dalam laki-laki karena kami hanya tahu kondisi bentuk tubuh laki-laki. Kami tak membuat celana dalam anak perempuan karena tak tahu kondisi bentuk tubuhnya,” kata Aryo Seno Bagaskoro, Selasa (30/9/2014). Rangkaian alarm ini dimasukkan ke dalam saku celana yang telah dimodifikasi khusus. Celana yang diklaim anti pelecehan seksual ini akan bekerja bila celana dalam pemakainya akan dilepas oleh pelaku pencabulan atau pedofolia. Dan secara otomatis alarm akan berbunyi karena saklar memakai kulit tubuh pemakainya. Sementara pihak sekolah mengaku

bangga dengan penemuan para siswa ini. Pihak sekolah akan membantu mengembangkan temuan siswa ini untuk mengantisipasi kejahatan pada anak-anak. “Kami bangga dengan kreativitas anak-anak. Meski masih SMP bisa menciptakan alat yang seharusnya diciptakan oleh siswa SMA. Sekolah akan membatu mengembangkan celana dalam anti pelecehan seksual sehingga bisa diproduksi massal,” kata Kepala Sekolah SMPN 6 Tri Wahyuni Handayani. Diakui bahwa temuan celana dalam anti pelecehan seksual ini masih perlu dikembangkan lagi hingga benarbenar bagus dan sempurna. Namun ciptaan anak didiknya menunjukkan jika para siswa bisa kreatif dan bisa berkembang dengan adanya peristiwa di sekitarnya. (jpnn/dtc/udi)

HUT ke 69 tni

TNI Unjuk Kekuatan Alutsista di Surabaya SURABAYA - Tentara Nasional Indonesia (TNI) akan unjuk kekuatan alat utama sistem senjata dalam perayaan ­HUT ke -69 TNI di Dermaga Ujung Armatim, Surabaya pada 6-7 Oktober 2014. “Kita akan show of force pada HUT TNI nanti. Ini sebagai wujud pertanggungjawaban pemerintah kepada masyarakat,” kata Panglima TNI Jenderal TNI Moeldoko setelah membuka kejuaraan lomba unjuk gelar dan konser harmoni piala Panglima TNI 2014 di GOR Ahmad Yani Mabes TNI, Selasa (30/9). Moeldoko mengatakan, unjuk kekuatan alutsista pada saat HUT TNI untuk menunjukkan kepada dunia internasional kekuatan pertahanan yang dimiliki Indonesia. “Kepada semuanya baik di kawasan, internasional maupun dunia. Bahwa TNI memiliki kekuatan yang cukup. Jadi jangan macam-macam dengan TNI,” katanya. Moeldoko mengatakan, dengan kemampuan alutsista yang sudah dimiliki dan digelar secara bersamaan, juga sekaligus membuktikan pertanggungjawaban kepemimpinan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). “Pertanggungjawaban selama kepemimpinan beliau (SBY) kepada masyarakat. Panglima TNI memamerkan sebagai wujud kekuatan biar prajurit bangga. Masyarakat bangga memiliki TNI dan memberikan pesan bahwa TNI memiliki tingkat kekuatan cukup baik,” ujarnya. Terkait perayaan HUT, TNI AL dipastikan akan memperlihatkan tiga kapal perang baru jenis frigate yang masingmasing diberi nama KRI Bung Tomo, KRI Usman Harun dan KRI John Lie. Dua kapal terakhir yang disebutkan diketahui telah tiba di Surabaya, menyusul KRI Bung Tomo yang telah bersandar di lokasi lebih awal. KRI Bung Tomo-357, KRI John Lie-358 dan KRI Usman Harun-359 merupakan Kapal Perang produksi BAE System Maritime Naval Ship Inggris yang dibeli oleh pemerintah Indonesia. Ketiga kapal ini memiliki spesifikasi berat 1.940 ton dengan panjang keseluruhan 95 meter, lebar 12,8 meter menggunakan tenaga penggerak mesin 4 X Man B&W ruston diesel engine yang dapat memacu kecepatan mencapai 30 knot dengan daya jelajah 9.000 km. Persenjataan dimiliki ketiga kapal ini antara lain meriam Oto Melara 76 mm, dua meriam MSI Defence DS 30 B REMSIG 30 mm, peluncur triple BAE System kaliber 324 mm yang berfungsi untuk perang atas air, enam belas tabung peluncur peluru kendali permukaan ke udara VLS MBDA VLS Mica (BAE System), dua tabung peluru kendali MBDA (Aerospatiale) MM-40 Block II Exoxet. Selain itu, dilengkapi pula perangkat “sensor elektro optic weapon director” bernama Radamec 2500 yang dapat memantau lima sasaran sekaligus dari jarak 18.000 meter. Sementara itu, TNI Angkatan Udara memamerkan seluruh kekuatan udaranya yang terdiri dari pesawat helikopter, pesawat angkut, pesawat latih maupun pesawat tempur serta unsur Kohanudnas dan Paskhas. Pesawat helikopter terdiri dari pesawat Bell G-47 Solloy, EC 120 Colibri, SA-330 Puma dan NAS-332 Super Puma. Pesawat angkut terdiri dari Cassa-212, CN-235, CN-235 Maritime Patrol, CN-295, C-130 Hercules, Boeing 737-200 Maritime Patrol, Boeing 737-200 VIP, dan Being 737-400 VIP. Sedangkan pesawat latih terdiri dari C-34 Charly, Grob G-120 TP-A, dan KT-1B Wong Bee. Sedangkan unsur pesawat tempur terdiri dari EMB-314 Super Tucano, F-5 Tiger II, Hawk 109/209, F-16 A/B, F-16 C/D, T-50 Golden Eagle dan SU-27/30 Sukhoi. Sementara Kohanudnas menampilkan Radar C-MOG, radar cuaca mobil, dan ATC mobil, serta Korpaskhas menampilkan Satuan antiteror Den Bravo90, Rudal Hunter, Rudal QW serta senjata teranyar Skyshield Misille Gun 35 mm MK-2. (jpnn/udi) Moeldoko

REDAKTUR: mahmudi, LAYOUTER: angga


rabu, 1 OKTOBER 2014

Sony Xperia T2 Ultra

Harga Ponsel

Entertainment Lengkap

Sumber Global Teleshop Update 29 September 2014

SAMSUNG

Tampilan Mewah MALANG – Xperia T2 Ultra dengan Fitur entertainment mewah dan layar triluminos menjadi andalan Sony untuk seri terbaik di segmen menengah. Tipe ini memiliki performa sempurna dalam penampilanya karena sudah menggunakan layar HD berukuran 6 inci. Promotor Sony, Anggraeani Diah Putri menuturkan, Xperia T2 Ultra masuk dalam kategori digemari pengguna gadget. Paling utama, faktor fitur entertainmen yang tidak mengecewakan, terutama bagi mereka yang membutuhkan gambar berkualitas tajam. “Tampilan gambar dari seri ini sangat jernih dan tajam, sehingga pengguna gadget dipastikan betah untuk mengutak-atiknya,” tuturnya. Menurut dia, layar yang sangat lebar semakin menyempurnakan hasrat untuk mengoperasikan gadget tersebut. Layar Triluminos Display dengan kualitas HD 720 x 1280 pixel membuat warna lebih hidup, layaknya teknologi yang diusung TV Sony Bravia TV. “Pas banget buat nonton video atau yang hobi bermain game. Bebas dari gambar blur semua akan tampil detil,” beber dia kepada Malang Post. Perempuan yang akrab disapa Rara ini menambahkan,

fitur entertainmen mewah bisa dilihat dengan kamera belakang sebesar 13 MP, berkomponen sama produk kamera digital. Tak pelak, hasil jepretan semakin mengagumkan dan membuat sang pengguna makin percaya diri memainkan fitur kamera ini. “Kamera dilengkapi dengan fitur sensor citra Exmor RS yang membuat hasil potret jauh lebih cerah dan tajam,” urai dia panjang lebar. Menurutnya, kamera dilengkapi fitur HDR (High Dynamic Range) dan memberikan foto yang cerah bahkan dalam situasi kontras tinggi. Pengguna pun tidak akan kehilangan momen berharga karena fitur Exmor RSA memastikan foto memiliki detail tinggi dan low noise dengan kualitas yang brilian. Sementara itu, untuk menunjang fitur entertainment yang mewah tadi, Xperia T2 Ultra didukung prosesor Qualcomm MSM8928 Quad-core berkecepatan 1.4 GHz dan memori RAM sebesar 1 GB. “Pengguna pun dapat berselancar di internet, streaming video terbaru, mendownload aplikasi dan menjalankan multitasking dengan lancar tanpa hambatan,” imbuhnya. Smartphone ini telah dibeka-

li Android 4.3 Jelly Bean untuk menunjang konektivitas sistemnya. Selain itu, untuk pemakaian dengan intensitas tinggi, Sony memberi baterai yang memiliki waktu bicara hingga 14 jam. Rara menambahkan, dengan Battery Stamina Mode pengguna dapat menghemat penggunaan baterai hingga 4x lebih lama ketimbang penggunaan biasa. Pada mode ini, aplikasi, Wi-Fi dan data traffic akan dinonaktifkan selama standby, namun pengguna masih dapat menerima telefon atau pesan teks. “Semua aplikasi akan aktif kembali ketika tombol power ditekan dan layar diaktifkan,” tambah Rara. Untuk melengkapi kegiatan nirkabel, smartphone ini dibekali Wi-Fi dan Bluetooth yang membantu berbagi file dengan teman atau keluarga. Tersedia juga teknologi NFC yang memungkinkan akses ke berbagai aksesoris Sony seperti headset wireless dan TV Bravia hanya dengan satu sentuhan. Handset smartphone ini dipatok di kisaran Rp 4 jutaan dengan fitur yang terhitung mewah tadi. “Harganya masih sangat bersahabat bila dilihat dari fiturnya. Seri ini termasuk diburu oleh pengguna,” tandas dia. (ley/feb)

Galaxy S4 Galaxy Mega (5.8) Galaxy Mega (6.3) Galaxy Fame Galaxy Young Galaxy Tab 3 (8.0) Galaxy Star Galaxy Tab 3 (10.1) Galaxy S4 mini Galaxy S4 Zoom Galaxy Core Galaxy Tab 3 (7.0) Galaxy Infinitte Galaxy Note 3 Galaxy Ace 3 Galaxy Note 10.1 2014 Edition Galaxy Y Neo Caramel E1272 Galaxy Star Plus Galaxy Note Pro Galaxy Tab 3 Lite 3G Galaxy Tab 3 Lite WiFi Galaxy Grand 2 Galaxy Note 3 Lite Galaxy Grand Neo Galaxy S5 Galaxy Gear Fit Galaxy Gear 2 Galaxy Tab 4 7” Galaxy Tab 4 8” Galaxy Tab 4 10” Galaxy Core 2 Galaxy Tab S 8.4 Galaxy Tab s 10.5 Galaxy K Zoom Galaxy V

DICKY BISINGLASI/ MALANG POST

MEWAH: Xperia T2 Ultra mulai merambah pasar Malang untuk pangsa menengah.

STENLY REHARDSON/ MALANG POST

BEST SELLER: Tampilannya elegan membuat laptop Asus X451CA menjadi favorit di kelas 14 inci beberapa waktu terakhir. nya, perpaduan antara hardware dan software dari laptop membuat pergerakan jari lebih maksimal. “Tapping, zooming, dragging, scrolling dan clicking tidaka kan mengecewakan,” terang Eki.

Electric Unicycles Manjakan Pejalan Kaki Jakarta - Electric Unicyles merupakan moda transportasi yang sudah jamak bagi pejalan kaki di Amerika Serikat dan Eropa. Nah, kini alat ini telah bergerak ke Indonesia. “Di Amerika dan Eropa, produk ini sudah digunakan sekitar 10% dari pengguna jalan,” ujar Soenaryo, penyelenggara ajang Scomdex yang merupakan pameran komputer, ponsel dan gadget di Grand City Surabaya, Selasa (30/9/2014). Ia menerangkan, moda transportasi beroda tersebut dipatok seharga sekitar Rp 5 juta. Produk ini bisa melaju sekitar 30 km/jam dengan menggunakan baterai yang mudah

diisi ulang.“Ini baru pertama kali dikenalkan di Indonesia,” tuturnya sambil menambahkan, penggunaan Unicyles tersebut cocok untuk jalanan macet maupun pekerja di kantoran dan yang ingin jalan-jalan di mal. “Bisa digunakan selama 1,5 jam dan baterainya bisa di-charge lagi sampai 2 jam. Kalau buat pergi ke kantor kan cukup, nanti di kantor di-charge, dan tenaganya untuk pulang,” jelasnya. Ia mengakui, saat ini pihaknya masih membawa 20 unit. Jika animo pasar cukup tinggi, pihaknya akan membawa lebih banyak lagi. “Sekarang ini ada 20 unit. Kalau habis, bisa inden sampai dua minggu,” tandas Soenaryo. (dtc/feb)

net

JALAN KAKI: Electric Unicyles, alat untuk pejalan kaki yang popular di Amerika mulai masuk pasaran lokal

Rp 4.499.000 Rp 3.599.000 Rp 4.499.000 Rp 1.600.000 Rp 999.000 Rp 3.699.000 Rp 775.000 Rp 4.599.000 Rp 3.999.000 Rp 4.499.000 Rp 1.999.000 Rp 2.999.000 Rp 1.650.000 Rp 7.499.000 Rp 1.949.000 Rp 7.299.000 Rp 899.000 Rp 290.000 Rp 1.049.000 Rp10.999.000 Rp 1.999.000 Rp 1.499.000 Rp 3.699.000 Rp 4.999.000 Rp 2.699.000 Rp 7.499.000 Rp 2.199.000 Rp 3.299.000 Rp 3.699.000 Rp 4.099.000 Rp 4.999.000 Rp 2.499.000 Rp 5.999.000 Rp 6.999.000 Rp 5.499.000 Rp 1.199.000

NOKIA

Elegan dan Teknologi Tanpa Delay MALANG – Desain yang tipis dan elegan, menjadi daya tarik bagi pengguna laptop. Sebagai bukti, salah satu seri dari Asus dengan desain yang tipis, yakni seri X451CAVX065D menjadi best seller untuk laptop berukuran 14 inci. Sales Branded Store Plaza Dieng, Eki Anggraini mengungkapkan, untuk kelas laptop berukuran besar, seri X451CA merupakan keluaran yang paling diburu, sekalipun baru muncul sekitar tiga bulan terakhir. “Asus merilis produk ini pada akhir Juni lalu. Setelah itu masuk di Kota Malang sekitar pertengahan Juli, dan langsung menarik perhatian,” ungkapnya. Menurut dia, model tipis mengesankan sebuah perangkat premium, begitu pula bagi pemakainya. Begitu laptop disiapkan untuk operasional, akan terlihat semakin elegan. Hal itu bisa terjadi dengan desain laptop dari bahan metal. “Desain warna putih dengan memadukan garis hitam transparan menyempurnakan kesan elegan dan mewah dari laptop ini,” beber dia kepada Malang Post. Dia menuturkan, laptop dengan berat 2,2kg tersebut menggunakan teknologi smart gesture. Sehingga, pengguna akan lebih mudah untuk mengoperasikan laptop itu. Pasal-

3

Tidak hanya unggul pada bagian touch pad, tetapi juga pada keyboard. Lebih dari 100 titik keyboard yang dibuat dari bahan metal, membuat semua keyboard pada laptop ini terasa lebih padat dan

kuat. Dengan hal itu, maka akan membuat pengguna lebih mantap dalam melakukan pekerjaan pengetikan. Kecepatan ketikan pun bertambah karena tuts-tuts keyboard terasa lebih mantap. Pada bagian

ini, pecinta chatting akan sangat dimanjakan. Eki menuturkan, dengan mengusung SonicMaster Audio Technology pada bagian speaker, laptop Asus X451CA-VX065D terdengar lebih besar serta optimal. Pengguna akan merasakan sensasi yang berbeda ketika mendengarkan musik pada laptop ini. “Suara tentunya akan lebih keras dan terasa sangat dalam, ditambah lagi suara vokal yang pasti sangat jernih,” tuturnya. Pada bagian dapur pacu, laptop ini membenamkan prosessor Intel Celeron dengan Processor 1007U yang sangat responsive. Tidak perlu khawatir laptop akan hang ketika membuka aplikasi yang membutuhkan memori yang besar serta banyak. “Aktivitas multitasking pun tetap lancar dan tidak membuat geregetan,” terang Eki. Sama seperti laptop Asus model baru, laptop ini juga dibekali teknologi instan 2 detik. Teknologi Eksklusif Asus Super Hybrid Engine II menawarkan laptop seperti Smartphone yang dapat menyala dalam 2 detik dari keadaan mode sleep atau hibernate. Hasilnya, pengguna dapat menghidupkan kembali tanpa delay. (ley/feb)

Perangkat Android Banderol Murah MALANG – Penggemar perangkat Android yang tidak terlalu mempedulikan merk namun memilih kinerja yang optimal dari sebuah perangkat Android, perangkat Android TREQ bisa menjadi pilihan. Dalam seri TREQ Tune Z2, pengguna sudah bisa menikmati gadget yang telah menggunakan sistem operasi Android KitKat. TREQ Tune Z2 pertama kali telah diluncurkan pada Juni lalu. Akan tetapi, medio Agustus lalu telah muncul seri yang terbaru. “Perubahan pada sistem operasi Android yang sebelumnya Jelly Bean kini telah berubah menjadi KitKat,” ujar Sales Teknologi Murah, M. Andi. Dia menuturkan, keunggulan perangkat tersebut yakni harga. Pasalnya, TREQ hanya mematok harga Rp 799 ribu untuk seri yang sudah dilengkapi dengan dual kamera tersebut. “Harga di bawah Rp 1 juta, sudah dapat gadget lengkap, sangat murah,” terang dia. Menurutnya, ponsel pintar yang merupakan suksesor dari TREQ Tune Z, didukung beberapa perbaikan. Namun, tetap dibanderol dengan harga cukup terjangkau. Jika di TREQ Tune Z sebelumnya dibekali layar kapasitif IPS berukuran 3.7 inci, di TREQ Tune Z2 layarnya sudah menggunakan jenis AMOLED dengan diagonal 4.0 inci. Layar AMOLED yang ditanamkan TREQ Tune Z2 mampu menghasikan tampilan layar lebih

Nokia 100 Nokia 110 Asha 305 Nokia 109 Nokia 112 Asha 205 Asha 210 Nokia 208 Asha 501 Lumia 625 Lumia 925 Nokia 108 Lumia 1020 Nokia 107 Lumia 1520 Lumia 1320 Nokia 220 Nokia X Nokia XL Nokia Lumia 630 Nokia 225 Nokia Lumia 530 Nokia X2

Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

275.000 255.000 599.000 199.000 225.000 600.000 699.000 800.000 925.000 1.999.000 2.999.000 418.000 6.499.000 307.000 8.499.000 4.725.000 499.000 1.599.000 1.999.000 1.999.000 599.000 1.399.000 1.699.000

Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

5.499.000 3.500.000 1.300.000 1.399.000 2.599.000 5.500.000 4.299.000 4.999.000 2.799.000 1.999.000 2.099.000 5.499.000 3.499.000 3.499.000 5.499.000 6.999.000 3.199.000 3.099.000

Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

5.399.000 6.999.000 2.435.000 4.999.000 3.999.000 680.000 685.000 900.000 960.000 1.050.000 1.260.00 1.155.000 7.299.000 1.235.000 2.999.000 6.999.000

Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

2.500.000 1.999.000 3.499.000 5.499.000 3.499.000 2.499.000 6.499.000 2.699.000

Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

1.149.000 2.199.000 2.424.000 2.799.000 2.799.000 1.499.000 799.000 2.549.000 2.999.000 3.799.000 599.000 1.899.000 4.549.000 3.699.000 1.299.000 3.999.000 3.099.000 2.249.000 1.899.000 1.999.000 1.799.000 2.899.000 1.699.000 2.499.000

SONY Xperia Z Xperia TX Xperia E Single Xperia E Dual Xperia L Xperia Z LTE Xperia Z Ultra Xperia ZR Xperia C Xperia M Xperia M Dual Xperia Z1 Xperia T2 U Dual Xperia T2 Ultra Xperia Z1 Compact Xperia Z2 Xperia M2 Dual Xperia M2 single

LG LG G2 E985 LG Pro Lite LG Nexus 5 Optimus G LG Optimus L3 II dual LG Optimus L3 II single Optimus L5 II Optimus L5II dual Optimus L7 II Optimus L7 II dual Optimus L9 PRO 2 L40 L90 LG G3

BlackBerry Bold 9900 BB Belagio BB Z10 BB Q10 BB Q5 BB Samoa BB Z30 16 GB BB Z3

LENOVO

STENLY REHARDSON/ MALANG POST

MURAH: Salah satu pegawai pusat ponsel memamerkan perangkat Android seri TREQ Tune Z2 cerah dan jelas, meski berada di bawah sinar matahari. “Pengguna gadget akhir-akhir pasti memperhatikan layar AMOLED. Sementara teknologi IPS yang digunakannya, memungkinkan melihat tampilan layar dengan jelas dari berbagai sudut pandang,” paparnya panjang lebar. Sementara di sector dalam, TREQ Tune Z2 menanamkan jenis prosesor yang sama dengan versi sebelumnya, yakni MediaTek MT6572 dengan clock speed 1.3GHz Dual-core. Pada bagian grafisnya, smartphone ini mengandalkan GPU Mali 400MP yang ditopang RAM 512Mb serta ROM 4GB. Treq Tune Z2 juga didukung slot memori ekspansi microSD (Eksternal Memory Swap) berka-

pasitas maksimal 32GB, yang akan secara otomatis menjadi internal memori jika eksternal memori terdeteksi. “Kapasitas memori sangat besar akan menunjang pengguna dalam menyimpan gambar atau file musik,” sebut Andi. Poin plus lain yang ditawarkan Treq Tune Z2 adalah koneksi data. Yang mana ponsel pintar Dual SIM ini telah mendukung koneksi 3.75G alias HSPA+. Hasilnya, akses internet akan lebih cepat dan lancar. Smartphone ini juga menyediakan sarana koneksi lain seperti WiFi, WiFi Tethering, Bluetooth dan juga port kabel data micro USB. Sementara itu, pada bagian warna pengguna bisa memilih antara biru, merah, hitam dan putih. (ley/feb)

A1000 A3000 S920 (8 GB) S820 (8GB) P780 (8GB) A516 A369 S930 S960 K900 (32 GB) A269i S650i B8000 B6000 A3300 K910 S860 S660 A850 A859 A526 Aurora S850 A536 A5500 iPhone 4 8GB 4s (16GB) 5 16 GB 5 32 GB 5 64 GB 5s 16 GB 5s 32 GB 5s 64 GB 5c 32GB 5c 16GB

Rp 3.699.000 Rp 6.499.000 Rp 5.800.000 Rp 6.500.000 Rp 7.000.000 Rp 9.999.000 Rp11.499.000 Rp13.099.000 Rp 9.499.000 Rp 7.999.000 SMARTFREN

Andromax C2 Andormax G2 Andromax T Andromax U3 Andromax V2 Andromax Z

Rp Rp Rp Rp Rp Rp

649.000 899.000 1.799.000 2.099.000 2.199.000 2.799.000

HP HP Slate 6 Voice HP Slate 7 Voice HP Voice Tab Milky

Rp 2.799.000 Rp 2.699.000 Rp 1.799.000 REDAKTUR: febri, LAYOUTER: ANGGA


OPINI

rabu, 1 oktober 2014

4

Info Penting! Dicky Bisinglasi/Malang Post

JAGA KESELAMATAN: Dua pekerja sedang membersihkan kaca luar BCA Kayu Tangan dari ketinggian dengan perlengkapan ­keselamatan yang memadai.

RUU Pemda: Angin Segar Bagi Kepala Daerah mad Iqbal

Oleh: Mahathir Muham

Dosen Pada Prodi Ilmu P­ emerintahan Universitas ­Islam Raden Rahmat Malang

Pada RUU Pemerintahan Daerah (RUU pemda), ada satu bab khusus, yakni bab XIX, pasal 266-270, yang memayungi inovasi. Selama ini daerahdaerah banyak menelurkan inovasi, termasuk pelayanan satu atap dalam perizinan. Langkah efisiensi dan efektivitas ini berasal dari inovasi daerah yang dalam RUU ini dilembagakan. Untuk makin menyemangati inovasi, pasal 269 menjamin si inovator tak akan dipidana bila inovasi gagal. Hal ini tentu menjadi “angin segar”

bagi kepala daerah-kepala daerah yang kreatif. Selanjutnya, agar pemerintah di Indonesia menjadi lebih inovatif, isunya bukan inovasi-inovasi mana yang layak ditiru, tetapi bagaimana pemerintah dan aparatur dapat diwajibkan untuk berinovasi. Dalam konteks ini, saya beranggapan ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Pertama, kita berkompetisi dan melaksanakan contestability dalam proses urusan pemerintah. Selandia Baru punya mode pemeliharaan jalan yang inovatif. Kontraktor harus menjamin kondisi jalannya selama sepuluh tahun. Ia dibayar paling banyak bila kondisi sempurna dan didenda kalau tidak. Di Indonesia kontraktor pemeliharaan dibayar makin banyak bila jalannya makin rusak. Berdasar UU Pelayanan Publik, pengurusan IMB adalah pelayanan publik. Seharusnya, pelayanan kepada publik adalah lingkungan hidup kita semua yang bersih, aman, dan teratur, bila setiap orang yang membangun terpaksa memenuhi syarat-syarat tertentu yang harus diatur dalam IMB. Hanya pemerintah yang dapat mengadakan layanan ini karena hanya pemerintah yang dapat mengatur perilaku perorangan. Pengaturan pelayanan dan pengurusan pelayanan berbeda. Pemerintah sebaiknya mengatur pelayanan kepada publik yang perlu aturan oleh pemerin-

Barang Bawaan Makrab

Nunggu Dosen

SUMBER KARTUN: http://kampusholic.blogspot.com/

SIUPP No: 369/SK MENPEN/SIUPP/1998 Tanggal 17 Juli 1998 Penerbit: PT. Malang Pos Cemerlang Rekening BCA KCP Gatot Subroto no. 400.310.35 98 REDAKSI / SIRKULASI / IKLAN Jl. Sriwijaya 1-9 Malang Telepon (0341) 340081-2 Fax (0341) 369503

J

BIRO BATU Jalan Diran 1B Telp: (0341) 592967 Batu

J

PERWAKILAN JAKARTA Gedung Graha Pena Lt VI, Jl. Kemayoran Lama No. 12 Telp/Faks (021) 53699683 (Hendra)

tah. Mari kita pilih pihak yang paling baik untuk mengurus pelayanan, entah dari swasta, masyarakat sipil dan/ atau pemerintah, berdasar kompetisi dan contestability. Jangan memaksa masyarakat menerima pelayanan yang tidak paling baik. Kedua, kita atur indikator efisiensi dan indikator tingkat perbaikan kinerja. Agar dapat indikator tersebut, kita harus menyatukan “laporan pertanggungjawaban keuangan dan laporan pertanggungjawaban kinerja. Sistem Perbendaharaan dan Anggaran Negara (SPAN)” yang baru juga perlu diperbaiki dengan mencakup akun aset dan liabilitas, untuk mengukur produktivitas investasi pemerintah. Yang sangat lambat diatur, kita harus mewajibkan pengadaan staf yang kompeten untuk mengelola keuangan. Harus ada sertifikasi profesi akuntan publik dan analis standar belanja serta pendidikan untuk mereka. Mesti juga harus kita dengar pendapat masyarakat untuk mengukur keefektifan. Ketiga, kita mengatur agar setiap pejabat bertanggung jawab atas manajemen perubahan di bidangnya. Alasan kita punya menteri dan Dirjen-Dirjen adalah untuk menyempurnakan sistem pemerintahan. Indikator inovasi yang diperlukan pada setiap pejabat adalah sebagai berikut: Pejabat yang baik akan bertindak untuk menguatkan komando pimpinan dan saling melengkapi kemampuan pemimpinnya. Pejabat yang baik akan membangun integritas dan etos. Bila mereka harus berinovasi di luar ruang peraturan yang ada, mereka berinovasi dulu dengan mengatur peraturan yang akan mengesahkan inovasinya. Pejabat yang baik melakukan performance-based financial management dan financial-based performance management dengan kesadaran atas ongkos keputusannya. Mereka memakai uang rakyat untuk melayani rakyat dan wajib menerapkan prinsip nilai terbaik. Pejabat yang baik menuju penciptaan ekonomi lokal dan nasional yang kompetitif. Pejabat yang baik menciptakan kemitraan dengan masyarakat dan swasta, serta menyusun pernyataan kebijakan yang jelas dan tepat. Ia mengambil keputusan berdasar informasi yang akurat, serta meningkatkan penggunaan ICT untuk mengubah paradigma. Pejabat yang baik bukan otoriter, ia akan menjadi coach timnya. Ia memberi motivasi kepada timnya untuk ambil inisiatif sendiri dan akan menempatkan orang yang paling kompeten dalam setiap jabatan.

PEMBINA: Dahlan Iskan KOMISARIS UTAMA: H Zainal Muttaqien J WAKIL KOMISARIS UTAMA: H Imawan Mashuri J KOMISARIS: Hj Dewanti Rumpoko, H Husnun N Djuraid J DIREKTUR UTAMA: H Juniarno D Purwanto J DIREKTUR: H Sudarno Seman J Pemimpin Redaksi: R Sri Nugroho J Senior Editor: Sunavip Ra Indrata J Manajer Iklan: H Edi Iswanto J Manajer Pracetak: Yudi Armadioka J

J

J

J J

J J

J

Keempat, kita membuat garis amanah yang jelas. Para manajer perlu dibina dan dituntut akuntabilitasnya. Tupoksi para manajer seharusnya tidak lagi di peraturan menteri atau daerah, tetapi dalam dokumen pelaksanaan anggaran (DIPA/DPA) agar tugasnya untuk berinovasi dianggarkan dan kinerja dipertanggungjawabkan. Juga mari kita revisi formasi (rencana CPNS) agar digabung dengan DIPA agar formasi disesuaikan dengan peningkatan produktivitas dan kinerja. Kelima, kita memisahkan siklus perencanaan kebijakan dari siklus perencanaan pelaksanaannya agar politik dipisahkan dari administrasi, dengan pembedahan besar atas UU tentang sistem perencanaan nasional. Setiap lima tahun rakyat memilih kepala pemerintahan baru berdasar janjian politiknya. Kebijakan lama tidak dapat disempurnakan secara instan dan kebijakan baru dilaksanakan dalam program kerja pemerintah. Keenam, kita melaksanakan medium term expenditure framework (MTEF). Dengan rencana multitahunan yang dimaksud, aparatur dapat berinovasi untuk menghemat biaya dan meningkatkan penerimaan. Makin hemat pengeluaran dan makin tinggi penerimaan, makin banyak pemerintah dapat menjalankan inovasi kebijakan baru, baik UU yang baru atau investasi yang baru. Ketujuh, mari kita selalu memperhatikan perincian pekerjaan dengan perencanaan operasional. Tidak penting apa yang direncanakan bila tidak dilaksanakan dan pelaksanaan hanya dapat dijamin bila para manajer yang bertanggung jawab atas pelaksanaan menyiapkan perencana pelaksanaan secara rinci dan berhak serta wajib untuk menyesuaikannya setiap waktu untuk menjamin keberhasilan. Satu hal lagi yang tak boleh terlewatkan ialah bahwa sebentar lagi dipastikan akan terjadi suksesi kukuasaan, peralihan pemerintahan dari SBYBoediono ke Jokowi-Jusuf Kalla. Kita harus memastikan bahwa pergantian rezim kepemimpinan nasional (dan lokal) tidak membuat sebuah inovasi atau praktik dan kebijakan yang baik akan surut, kemudian terkubur dengan roda pemerintahan berikutnya. Sebab, pemerintah tidak akan pernah dan tidak boleh berhenti dalam melayani masyarakat. Akhirnya, inovasi tidak boleh berhenti meskipun presiden atau pemerintah daerah berganti. Sebab, pada prinsipnya, pemerintah itu berkelanjutan dalam melayani masyarakat.(*)

Manajer Umum dan Keuangan: Laily Junaida Manajer Pemasaran: Buari Redaktur Pelaksana: Bagus Ary Wicaksono, Dewi Yuhana, Slamet Prayitno Sekretaris Redaksi: Noer Adinda Zaeni Kompartemen: Sumarga Nurtantyo, Abdul Halim Redaktur: Mahmudi Muchid, Samsuliono, Jon Soeparijono, Shuvia Rahma, Muhaimin, Febri Setyawan

J

J J J

J

Peringatan Bahaya Komunisme Tidak banyak yang tahu kalau tanggal 30 September adalah tanggal istimewa dalam tonggak sejarah Indonesia. Pada tanggal tersebut tahun 1965, terjadilah pemberontakan yang dilakukan oleh Partai Komunis Indonesia (PKI) dengan melakukan penculikan dan pembunuhan terhadap para jenderal. Tindakan biadab PKI itu merupakan puncak dari maker yang dilakukan sejak lama untuk mengambil alih kekuasaan. Kita bersyukur aksi pemberontakan keji itu berhasil digagalkan oleh pemerintah yang didukung oleh TNI. PKI dibubarkan dan para pengurusnya dipenjarakan. Setelah itu, pemerintah menandai tanggal 30 September atau G30S/PKI sebagai peringatan pemberontakan yang dilakukan oleh partai komunis tersebut. Pemerintah Orde Baru bahkan menjadikan tanggal itu sebagai peringatan khusus untuk mengingatkan adanya ancaman dari partai yang ingin mengambil alih kekuasaan dari pemerintah yang sah. Peristiwa G30S/PKI adalah puncak dari tindakan maker PKI yang ingin menguasai Indonesia dengan dukungan negara komunis seperti RRT dan Uni Sovyet. Peringatan tersebut mengajak masyarakat untuk tetap waspada terhadap gerakan komunis. Meskipun PKI sudah bubar, tapi sisa-sisa pengikutnya masih banyak, mereka tetap ingin menggelorakan semangat komunis untuk menguasai negara ini. Sayangnya, peringatan pemberontakan PKI ini dihilangkan sejak rezim Orde Baru tumbang. Bukan hanya itu, bahkan banyak yang menyebut pemberontakan tersebut hanya rekasaya untuk merebut kekuasaan dengan menggunakan PKI sebagai kambing hitam. Tapi, apa pun alasannya, kita tidak boleh melupakan sejarah ketika PKI melakukan berbagai gerakan untuk melawan pemerintah. Tengoklah pemberontakan PKI di Madiun. Kebencian mereka terhadap umat Islam yang merupakan mayoritas dari bangsa Indonesia ditunjukkan secara vulgar. Mereka bunuh para kiai dengan cara yang keji. Tak sedikit yang disiksa dengan cara tak berperikemanusiaan. Kita menghargai keputusan untuk meniadakan peringatan terhadap pemberontakan PKI, tapi kita tidak bisa menghilangkan catatan sejarah kelam kekejian PKI. Sebagai bangsa yang besar, sebaiknya kita tidak menaruh dendam dan bisa memaafkan kesalahan masa lalu, tapi untuk menghapus sejarah tersebut tidak mungkin. Memang, pemerintah tidak lagi membuat acara khusus memeringati G30S/PKI, tapi tidak ada salahnya kita tetap mengingatkan kepada generasi sekarang tentang sejarah tersebut. Sekali bukan untuk dendam, tapi agar kita jujur menjelaskan perjalanan bangsa ini kepada generasi muda. Sejarah akan tetap menjadi catatan hidup sebuah bangsa, meskipun terkadang sejarah tergantung kepada siapa yang berkuasa. Kita tidak perlu mendendam, tapi tetap harus waspada terhadap bahaya komunis, karena diyakini pengikut partai ini tidak akan berhenti untuk menjalankan rencananya menguasai Indonesia. Bentuknya memang bukan PKI seperti dulu, tapi bisa dalam bentuk lain, menyusup melalui kebudayaan dan aspek lain dalam kehidupan masyarakat. Sejarah mencatat PKI sangat piawai masuk ke dalam kehidupan masyarakat melalui berbagai penyamaran. Meskipun tak ada peringatan G30S/PKI, tak ada salahnya bila kita tetap waspada terhadap bahaya komunisme. (redaksi@malang-post.com)

Menerima kiriman foto lucu, unik dan kejadian menarik lainnya di wilayah Malang Raya. File dikirim dalam format JPG ke redaksi @malang-post.com

Staf Redaksi: Lailatul Rosida, Hary Santoso, Ira Ravika, Vandri Battu, Sigit Rokhmad, Poy Heri P, Agung Priyo, Tommy Yuda P, Yudistira Satya WW, Stenly Rehadson, Binar Gumilang, Miski Bin Jamaluddin, Layli Salimah, Muhammad Choirul Anwar Redaktur Foto: Guest Gesang Fotografer: Muhammad Firman, Rizal Fanany, Information & Technologi: Jl Junaedi (koordinator), Nyono Juari Tim Artistik: Kurdiyanto, Susilo, Achmad Muzamil, Eko Abdi Hasyim, Arif Syaifurrahman, Siti Nurchasanah

J

J

J

J

Iklan: H Iswanto, Ismadi, Rendiyantok Sapto P, Zainal Arifin, Imam Wahyudi Sirkulasi: Wiyono (koordinator), Sirhan Sahri, Ronny, Hendro, Moch Suadi, Lutfi, Yunindra, Arief Nur Handika Pengembang Usaha: Taufikur Rahman (koordinator), Sinyo Suwignyo, Umum dan Keuangan: Syafiudin (koordinator), Huda, Nur Towilir (Iklan), Reni SP (sirkulasi), Siti Muzayanah, Sujono, Bambang TL.

J

Wartawan Malang Post dilengkapi tanda pengenal dan tidak diperkenankan menerima atau meminta uang dan barang apa pun dari narasumber. Redaksi menerima Artikel dan Opini. Panjang naskah artikel tidak lebih dari satu Halaman dan tidak mengandung SARA. Kirim bersama Flash Disk/CD ke Malang Post, Jl. Sriwijaya 1-9 Malang, Telp (0341) 340081-340082 atau lewat e-mail: redaksi@malang-post.com, Website: www.malang-post.com Tulisan atau foto dengan kode sirkulasi, advertorial dan society adalah iklan. REDAKTUR: dewi yuhana, LAYOUTER: hary


rabu, 1 OKTOBER 2014

5

Jelang Idul Adha, Harga Kambing Capai Rp 2,5 Juta per Ekor

Guest Gesang / Malang Post

NAIK: Kenaikan harga kambing dan sapi hidup menjelang Idul Adha ratarata mencapai 25 persen.

MALANG – Jelang perayaan Hari Raya Idul Adha 1435 H, harga hewan kurban seperti daging sapi dan daging kambing mulai mengalami kenaikan yang signifikan di Malang Raya. Harga satu ekor sapi kini layak kurban kini sudah mencapai Rp 18 juta, sementara harga kambing mencapai Rp 3 juta per ekor. Kepala Rumah Potong Hewan (RPH) Kota Malang, Djoko Sudadi menuturkan, harga sapi dan kambing hidup sudah mulai mengalami kenaikan dua pekan terakhir. “Begitu pertengahan September, sudah mulai terasa kenaikannya,” ujarnya. Menurut dia, kini harga sapi sebelum masuk ke RPH oleh peternak dipatok antara Rp 43 ribu sampai Rp 47 ribu per kilogram. Sementara, di pasaran taksiran harga ditentukan oleh pedagang sendiri. “Untuk harga normal sebelum mendekati Idul Adha masih dipatok Rp 40 ribu per kilogram,” beber dia kepada Malang Post. Dia menyebutkan, harga ini juga sudah

jauh melonjak ketimbang tahun lalu. Pasalnya, pada periode Idul Adha tahun lalu, harganya dipatok Rp 37 ribu per kilogram. Bila dihitung, rata-rata kenaikan antara Rp 6 ribu sampai dengan Rp 10 ribu ketimbang tahun lalu. “Tahun lalu, membeli sapi hidup untuk kurban masih bisa di kisaran Rp 15 jutaan. Sekarang, minimal Rp 17 jutaan,” tambahnya. Perhitungan tersebut didapatkan dengan asumsi bobot sapi hidup minimal 400 kilogram. Bobot tersebut merupakan syarat sembelih dari RPH, yang mesti diikuti pula bagi yang ingin berkurban. Dia menambahkan, di hari normal untuk tahun ini, RPH menerima permintaan 45 sembelihan setiap harinya. Sejak sepekan terakhir mulai menurun, walaupun tidak begitu besar, masih di atas 30 ekor sapi setiap harinya. Sementara itu, berdasarkan pengakuan Djoko, untuk harga kambing hidup pun kini mengalami kenaikan. Berbeda dengan

Bulan Depan, BBM Naik Rp 3000 per Liter JAKARTA - Presiden Terpilih Jokowi-JK memutuskan untuk menaikkan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi sebesar Rp 3.000 per liter. Implementasi kenaikan harga ini akan efektif November 2014. Anggota Tim Transisi, Luhut Binsar Pandjaitan menuturkan, tim transisi telah melakukan pembahasan kenaikan BBM bersubsidi sejak tiga bulan lalu. Selama pembahasan tersebut, pihaknya optimistis kenaikan ini telah memikirkan dampak dari segala hal. Luhut bercerita meski pembahasan ini memakan waktu cukup lama. Namun sejak Jumat pekan lalu, Tim Transisi beserta Presiden Terpilih Jokowi-JK sepakat untuk menaikkan harga BBM bersubsidi pada November nanti. Kini BBM bersubsid jenis Premium, dan Solar masingmasing dibanderol sebesar Rp 6.500 per liter dan Rp 5.500 per liter. Dengan kenaikan Rp3.000 per liter, maka besaran harga Premium akan naik mencapai Rp 9.500 per liter, dan Solar Rp8.500 per liter. Luhut menyampaikan, upaya menaikkan harga BBM bersubsidi sebesar Rp3.000 per liter merupakan salah satu cara untuk mengantisipasi beban defisit anggaran. Presiden Terpilih Jokowi-JK mengkhawatirkan ruang gerak dalam

Guest Gesang / Malang Post

NAIK: Presiden terpilih, Jokowi berencana menaikkan harga BBM bersubsidi pada November mendatang demi mengurangi defisit anggaran.

mendorong perekonomian nasional meyulitkan kabinetnya lantara minimnya anggaran yang tersedia. “Nggak mungkin kalau tidak naik. Karena ketika menjabat ada carry over yang memang harus dibayar untuk tahun depan. Otomatis kenaikan ini memang perlu dilakukan,” ujar Luhut. Terpisah, Menteri Keuangan

Chatib Basri mengatakan, APBN 2015 mengalokasikan dana cadangan perlindungan sosial yang bisa digunakan sebagai kompensasi kenaikan harga BBM sebesar Rp 5 triliun. Dana ini sekaligus menggenapi dana kompensasi menjadi Rp 10 triliun, karena dalam APBN Perubahan 2014 pun sudah ada dana siaga Rp 5 triliun.

“Pemerintah mendatang seperti dapat blank cheque (cek blanko yang bebas diisi, Red), silakan kalau mau naikkan (harga) BBM,” ujarnya saat konferensi pers APBN 2015 di Jakarta Senin (29/9) lalu. Menurut Chatib, dengan alokasi dana Rp 5 triliun dalam APBN Perubahan 2014 dan Rp 5 triliun dalam APBN 2015, pemerintahan Jokowi

bisa menaikkan harga BBM di awal periode pemerintahannya yang efektif mulai 20 Oktober mendatang. Sebab, undang-undang tidak mengharuskan presiden untuk meminta persetujuan DPR jika ingin menaikkan harga BBM subsidi. “Ada diskresi (kewenangan, Red), jadi tidak perlu izin DPR,” katanya. (bjt/owi/jpnn/fia)

sapi yang hitungannya per kilo, kini harga kambing berada pada harga Rp 2,5 juta sampai Rp 3 juta untuk kambing layak korban. Terpisah, Pedagang sapi dan kambing hidup (blantik), Rame di kawasan Gadang menyampaikan, bila harga satu ekor sapi kali ini di kisaran Rp 18 juta. Harga tersebut patokan rata-rata untuk yang layak sembelih. Sementara, untuk harga kambing hidup di kisaran Rp 2,5 juta. Menurut Rame, harga yang kini dipatok mengalami kenaikan sekitar 25-30 persen ketimbang bulan sebelumnya. “Agustus lalu masih di kisaran Rp 14 juta sampai Rp 15 juta. Sudah biasa ketika jelang kurban pasti harganya naik, karena banyak permintaan,” sebut dia kepada Malang Post. Untuk penjualan, menurut dia masih standar. Sekalipun kurang dari lima hari, penjualan masih normal ketimbang sepekan terakhir, dengan rata-rata menjual 2-3 ekor sapi per hari. Sedangkan untuk kambing antara 7-10 ekor per hari. (ley/fia)

lintas sektor

Bank Mega Lirik Bisnis e-Toll Pass JAKARTA - PT Jasa Marga Tbk (JSMR) saat ini menyiapkan teknologi canggih di gerbang tol. Lewat teknologi ini, transaksi di tol hanya memakan waktu di bawah satu detik. Saat ini, penyelenggaran e-Toll Pass di Jakarta masih dimonopoli oleh Bank Mandiri. Namun, bila pihak Jasamarga membuka peluang agar bank lain untuk dapat masuk ke bisnis tersebut, PT Bank Mega Tbk menyatakan siap untuk ikut ambil bagian. “Kalau itu terbuka untuk umum (bank lain) tentu kita akan ikut,” kata Direktur Utama Bank Mega Kostaman Thayib ditemui di Plaza Senayan, Jakarta, Selasa (30/9/2014). Ketertarikan Bank Mega terhadap proyek tersebut lantaran melihat peluang yang besar pada bisnis akses tol ini, sehingga diharapkan dapat berimbas positif pada kinerja keuangan perusahaan. “Jalan tol adalah salah satu yang penggunaannya sangat besar,” sambung dia. Ia mengaku, Bank Mega juga memiliki pengalaman yang cukup dalam hal penyelenggaraan pembayaran tol elektronik ini. “Seperti di Makassar, kartu prepaid kita (Bank Mega) sudah masuk di tol. Malah kita yang pertama pakai prepaid jalan tol di Makassar,” ungkapnya. Ia berpendapat, dengan semakin banyaknya perbankan yang terlibat dalam penyelenggaraan e-Toll Pass ini diharapkan Indonesia dapat semakin sejajar dengan negara lain dalam hal penyediaan infrastruktur tranportasi yang canggih. “Di negara lain puluhan tahun sudah diterapkan. Kalau kita bisa banyak yang masuk, kita bisa sejajar dengan negara lain,” pungkasnya.(dtc/fia)

OJK Kenalkan Asuransi Premi Super Murah MALANG – Masih belum banyak masyarakat di Indonesia yang belum mengikuti asuransi dan mendapatkan cover ke depan bila terjadi sesuatu hal seperti kecelakaan kerja atau pun sakit. Sehingga, perlu usaha dari pemerintah atau pun penyedia jasa asuransi untuk menawarkan asuransi yang menarik agar semua lapisan masyarakat tertarik dan mau mengenal asuransi. Salah satunya dengan adanya produk asuransi mikro, yang memungkinkan nasabah untuk membayar premi dengan sangat rendah, kurang dari Rp 50 ribu per bulan. Direktur Industri Keuangan Non Bank Otoritas Jasa Keuangan, M. Muchlasin menyampaikan, pengembangan asuransi mikro bertujuan utama untuk memasyaratkan asuransi kepada masyarakat. “Saat ini, yang mengenal asuransi masih sedikit. Bila dilihat dari segi kelas sosial, kalangan menengah ke atas saja yang mau perhatian akan asuransi,” ujarnya, di sela-sela Sosialisasi Produk Asuransi Mikro, di UPT Latkesmas Murnajati, Lawang, Selasa (30/9) kemarin. Menurutnya, berdasarkan data, untuk saat ini sekitar 77 juta warga Indonesia belum memiliki tabungan atau asuransi jika suatu saat terjadi hal buruk yang menimpa. Sementara itu, untuk pemilik polis asuransi di Indonesia hanya di kisaran 67 orang. “Dari data itu bisa dilihat, perkiraan kami ada 190 juta penduduk yang belum memilik perlindungan asuransi apabila terjadi resiko. Baik untuk jiwa maupun harta benda,” beber dia

OJK For MALANG POST

MURAH: Suasana sosialisasi asuransi murah yang ditujukan untuk masyarakat dengan premi bulanan tak sampai Rp 50 ribu. kepada Malang Post. Pria yang akrab disapa Muchlas tersebut menuturkan, sebagian besar yang belum mengikuti asuransi merupakan masyarakat berpenghasilan rendah. Entah mereka belum mengenal, atau enggan mengenal, karena produk terasa kurang menarik. “Terutama menyangkut biaya. Sebab, pemahaman masyarakat mengenai asuransi masih minim, dan menganggap orang dengan uang lebih saja yang mengikutinya,” papar dia panjang lebar. Untuk itulah, asosiasi asuransi di Indonesia dan OJK mencoba mendorong ketersediaan asuransi mikro yang sesuai dengan kebutuhan serta kemampuan, terutama bagi yang berpenghasilan rendah. Di samping itu, OJK dan perusahaan asuransi juga memiliki tugas untuk mengenalkan produk tersebut. Saat ini, Asosiasi Asuransi Umum Indonesia (AAUI), Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI) dan Asosiasi Asuransi Syariah Indonesia (AASI) telah memiliki produk tersebut. “Kami coba kenalkan hari ini (kemarin) pada masyarakat, terutama lembaga mikro seperti koperasi atau gabungan kelom-

pok tani,” sebutnya. Menurut Muchlas, asosiasi asuransi dengan dukungan OJK telah membuat produk standar asuransi mirko dana suransi mikro syariah. Paling utama, jumlah premi tidak lebih dari Rp

50 ribu per bulan. Premi yang murah itu, masyarakat sudah mendapat pilihan manfaat sesuai dengan yang ditawarkan. Misalnya untuk produk untuk AAJI, dengan nama Asuransi Mikro Penuh Cinta (Si Peci).

Pertanggungan yang diberikan seperti meninggal karena sakit dan atau karena kecelakaan. Menurutnya, Si Peci tidak diposisikan sebagai warisan bagi keluarga, tetapi lebih sebagai santunan tunai. Sementara itu, produk dari AAUI seperti Asuransiku, Warisanku, Rumahku dan Stop Usaha Gempa Bumi serta Stop Usaha Erupsi. Menurut Muchlas, untuk Asuransiku akan dipasarkan dalam program Si Pintar. Untuk sektor syariah pun tidak ketinggalan. AASI mengeluarkan produk Si Bijak. Sesuai dengan prinsipnya, asuransi ini menghilangkan unsur riba, perjudian (masyir), dan ketidakjelasan (gharar). (ley/fia)

istimewa

POTENSIAL: Bisnis e-toll pass mulai menarik minat pelaku bisnis perbankan.

REDAKTUR: shuvia rahma, LAYOUTER: hary


rabu, 1 OKTOBER 2014

6

Terbentuk dari Caci Maki dan Hinaan KEMAJUAN Kota Malang, tidak tergantung pada siapa pemimpinnya. Tetapi karena adanya semangat dan kepedulian dari masyarakat yang bersatu untuk memajukan kota pendidikan ini. Komunitas Peduli Malang (ASLI Malang), adalah kumpulan masyarakat di Malang, yang memiliki kepedulian tinggi untuk membuat Kota Malang lebih maju. Komunitas ini baru terbentuk 15 Juni 2014, yang dideklarasikan di Restoran House of Juminten Jalan Kahuripan Kota Malang. Kendati baru seumur jagung, tetapi ASLI Malang memiliki jumlah anggota yang luar biasa. Total ada lebih dari 2500 anggota. Mereka yang tergabung dalam komunitas ini, tidak hanya anak muda, tetapi juga orang dewasa. Usianya pun beragam, mulai dari usia 17 tahun hingga 60 tahun. Bahkan tidak mengenal jabatan, karena semuanya bias bergabung dalam komunitas ini. Mulai dari pelajar, mahasiswa, PNS, pengacara, kontraktor, TNI, dosen bahkan Lurah. “Kami tidak pilih-pilih anggota. Siapapun yang peduli dengan Kota Malang bisa bergabung. Tidak ada persyaratan khusus, yang terpenting adalah peduli dengan Kota Malang. Bahkan masyarakat yang dari luar Malang, kalau memang peduli bisa bergabung,” ungkap Ketua Komunitas Peduli Malang, Syafirullah El Muharam. Terbentuknya ASLI Malang, memang tidak secara sengaja. Berawal dari kumpulan masyarakat Malang dalam grup facebook Diskusi Walikota Malang. Dari media sosial tersebut, banyak orang

yang menghina, mengeluhkan dan mencaci maki setiap kebijakan Pemerintah Kota Malang. Melihat banyaknya ‘kicauan’ orang yang menjelek-jelekkan dan menghina, Syafirullah, lalu berfikir bahwa untuk memajukan Kota Malang, tidak harus dengan cukup mengkritik atau protes, tetapi harus juga harus bisa memberikan solusi dan aksi nyata. Ia pun kemudian mengirim undangan ke beberapa orang dalam media sosial untuk mendiskusikan masalah ini. Ternyata undangan tersebut direspon cukup banyak orang, hingga akhirnya dalam diskusi diputuskan untuk membuat Komunitas Peduli Malang (ASLI Malang). “Awal terbentuk, komunitas ini belum memiliki sekretariat. Namun saat ini, sudah memiliki sekretariat sendiri di wilayah Sulfat Malang,” ujarnya. Dengan terbentuknya ASLI Malang ini, seluruh anggota berkomitmen menjadikan Kota Malang untuk lebih maju. Kebijakan Pemerintah Kota Malang yang bertujuan untuk memajukan Kota Malang, harus mendapat dukungan penuh. “Protes, mengeluh dan mengkritik boleh saja, tetapi harus diimbangi dengan solusi dan aksi nyata. Komunitas Peduli Malang ini, terbentuk karena peduli dan ingin membantu pemerintah memajukan Kota Malang. Karena kami tahu banyak permasalahan di Kota Malang, yang memang harus diselesaikan bersama-sama,” terang Bayu Wijaya, Lurah Sawojajar, yang merupakan salah satu Dewan Pembina ASLI Malang.(agp/ary)

KOMPAK : Dimana pun berada dan apa pun aksinya, Komunitas Peduli Malang (ASLI malang) selalu kompak. FOTO-FOTO: MUHAMMAD FIRMAN/MALANG POST

Fokus Aksi Nyata ke Lingkungan SETELAH terbentuk susunan kepengurusan, ASLI Malang memiliki tiga fokus kegiatan untuk menjadikan Kota Malang ini lebih maju, yaitu social, ekonomi serta hukum. Sosial adalah, suatu bentuk kegiatan aksi nyata dari komunitas ini, seperti kepedulian terhadap lingkungan sekitar. Contohnya adalah aksi cabut paku yang terdapat pada pohon-pohon di pinggir jalan raya. Aksi ini selain menunjukkan bentuk protes, tetapi juga memberikan teguran sekaligus contoh kepada masyarakat supaya tidak lagi menancapkan paku di pohon. Sebab selain merusak lingkungan dan bisa membuat pohon mati, juga karena pohon bagian dari sumber kehidupan. Sebagai bentuk kegiatan social lainnya, ASLI Malang juga akan mengadakan pagelaran seni budaya, untuk meningkatkan budaya lokal. Rencananya pagelaran seni budaya ini akan diadakan pada tahun depan. Bentuk kegiatannya seperti seni tari, jaranan, bantengan atau budaya lokal lainnya. “Ini kami lakukan supaya generasi muda tidak lupa dengan budaya sendiri. Padahal budaya lokal sangat banyak, dan anak muda sekarang sangat apatis lebih memilih bu-

daya asing, daripada budaya lokal. Target peserta pagelaran ini adalah seluruh warga Malang, karena pagelaran seni budaya ini akan kami jadikan event rutin,” terang Syafirullah El Muharam. Kemudian kegiatan ekonomi, ASLI Malang akan membuat gerai atau mendirikan tempat khusus di tengah Kota Malang, yang menjual merchandise khas Malang, yang selama ini belum ada di Malang. “Karena seperti Soak Malang, masih belum menunjukkan asli kaos khas Malang, lantaran pemiliknya adalah orang Surabaya. Termasuk walikan, juga belum ada karena yang memiliki walikan adalah orang Jogja. Kapan waktunya, akan kami lihat keuangan dan produkproduknya nanti, yang jelas akan kami buat besar-besaran,” paparnya. Sedangkan hukum, lebih pada norma dan etika. Yaitu memberi teguran kepada masyarakat yang melanggar lalu lintas atau melanggar lingkungan. “Contohnya, kami akan menegur orang yang menancapkan paku pada pohon. Sebagai contoh nyatanya, kami mengadakan aksi cabut paku pada pohon, dan selama melakukan aksi anggota tidak boleh ada yang merokok,” jelas dia.(agp/ary)

Cabut Paku Gandeng PNS dan Siswa SMA AKSI cabut paku, merupakan salah satu bentuk aksi peduli lingkungan yang dilakukan Komunitas Peduli Malang. Aksi ini sudah dilakukan dua kali dalam bulan September ini. Pertama pada 14 September lalu di sepanjang Jalan Bandung hingga Jalan Veteran. Aksi kedua di sepanjang Jalan Kawi sampai Jalan Dieng Kota Malang pada Minggu (28/9) lalu. Aksi ini sebagai bentuk kepedulian mereka terhadap lingkungan di Kota Malang. Sekaligus memberikan pengertian pada masyarakat, bahwa pohon adalah sumber kehidupan. “Aksi ini merupakan aksi rutin yang kami lakukan setiap dua minggu sekali,” katanya. Dalam setiap melakukan gerakan aksi cabut paku, selain melibatkan anggota ASLI Malang, juga melibatkan petugas dari Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP), kader lingkungan serta petugas Satpol PP. Termasuk juga menggandeng pelajar SMA Negeri 8 Malang, yang tergabung dalam Gerakan Pecinta Mayapada (Gapema). “Mereka terlibat dalam aksi ini, karena mereka peduli dengan Kota Malang. Aksi ini, bertujuan supaya masyarakat tahu dan sadar bahwa lingkungan adalah sumber kehidupan. Sehingga sangat sayang sekali jika pohon mati karena dirusak manusia. Setelah paku kami cabut, apakah masyarakat masih mau menancapkan paku lagi ke pohon?,” tandas Syafirullah. Saat melakukan aksi cabut paku, satu persatu pohon yang berdiri di kanan-kiri jalan dilihat. Jika ada paku yang tertancap dicabut menggunakan catut. Jika paku tertancap tinggi, mereka menggunakan alat tangga untuk menggapainya. Selain mencabut paku, ASLI Malang juga membersihkan lingkungan. Sampah yang berserakan di tepi jalan dipungut untuk dibuang pada tempatnya. Bersih-bersih paku ini dilakukan dengan begitu semangat. Tidak hanya anak muda, orangtuapun juga terlihat ikut bergabung, baik wanita maupun pria. Bahkan satu pohon ada yang terdapat puluhan biji paku. Aksi yang dilakukan bersama-sama ini juga menarik perhatian masyarakat sekitar, termasuk pengguna jalan yang melintas.(agp/ary)

LINTAS NEGARA : Warga Negara Asing juga ikut turun dalam aksi nyata ASLI Malang.

Rutin Santuni Yatim Piatu UNTUK meningkatkan silaturrahmi serta keakraban sesama anggota ASLI Malang, setiap bulan sekali pada minggu pertama selalu diadakan pertemuan rutin. Dalam setiap pertemuan, melakukan diskusi yang menjadi permasalahan atau problem di Kota Malang, yang kemudian dari problem tersebut dilakukan

dengan melakukan aksi. “Apa yang menjadi permasalahan selama sebulan, kami diskusikan. Kemudian dari diskusi tersebut setiap permasalahan akan dilakukan aksi nyata,” terang Syafirullah El Muharam. Tidak hanya itu, ASLI Malang juga melakukan kegiatan social membantu sesama yang

membutuhkan. Salah satunya adalah pemberian santunan kepada anak yatim piatu. Pemberian santunan ini dijadikan sebagai kegiatan rutin yang dilakukan setiap sebulan sekali. Dananya berasal dari penggalangan sponsor, termasuk iuran dari anggota ASLI Malang. “Ini karena kami juga

ingin peduli dengan anak-anak yatim piatu,” katanya. Selain pemberian santunan kepada anak yatim piatu, Komunitas Peduli Malang juga peduli dengan para korban bencana alam. Setiap kali ada kejadian korban bencana alam, ASLI Malang juga melakukan penggalangan dana untuk

sedikit membantu meringankan beban korban bencana. “Kami juga pernah membuat Hutan Kota Ksatrian Dalam dengan menanam sekitar 50 bibit pohon berbagai jenis, salah satunya adalah jenis trembesi. Ini kami lakukan karena melihat kondisi Malang yang sudah semakin panas,” katanya. (agp/ary)

PEDULI : Aksi cabut paku seperti ini menjadi bentuk kepedulian ASLI Malang terhadap lingkungan sekitarnya.

KERJASAMA : Dalam menjalankan program, anggota komunitas selalu menjunjung tinggi kerjasama tim. REDAKTUR: bagus ary wicaksono, LAYOUTER: angga


rabu, 1 OKTOBER 2014

7

SMPN 16 Gelar Seminar Penelitian Tindakan Kelas MALANG - Dalam rangka mewadahi guru yang telah membuat Karya Ilmiah dan yang akan dipakai untuk kenaikan pangkat, maka SMPN 16 melaksanakan Seminar hasil PTK, pada Sabtu (27/9/14). Dimulai pukul 07.00-15.30 WIB dan diikuti oleh 15 peserta penyaji hasil dari PTK guru yang diikuti oleh SMPN 16, SMPN 14, SMPN 11, SMPN 20 dan SMPN 3. Seminar PTK dibuka oleh Dra. Sutrisnawati, M.Pd, Kabid Fungsional Tenaga Kependidikan Dinas Pendidikan Kota Malang dan diawali sambutan Kepala SMPN 16 Dra. Mutmainah Amini, M.Pd, sambutan singkat dari pengawas SMPN 16 Yuwono P. M.Pd. Sebagai narasumber hadir pakar dari Universitas Negeri Malang Dr. Muharjito, M.Si serta Kepala SMKN 13 Dra. Chusnul khotimah ,M.Pd. ”Kalau melihat hasil paparan guru penyaji, para guru yang tampil memiliki kemampuan yang bagus dan bervariatif dalam memecahkan masalah kelasnya,” ungkap Mutmainah Amini. PTK adalah penelitian tindakan kelas

Dra Mutmainah Amini M.Pd. Kepala SMPN 16

yang pada hakekatnya penelitian yang dilaksanakan dalam rangka mencari solusi permasalahan belajar siswa dikelas, agar dalam mencari jawaban permasalahan mampu menyelesaikan masalah, dengan kata lain semakin guru mampu menuangkan masalah dan selalu mencari penyelesaiannya, maka siswa yang diajar semakin menyenangi belajar dan otomatis harapan nilainya semakin bagus. Hal inilah yang diharapkan pemerintah melalui publikasi ilmiah setiap guru wajib memiliki nilai dalam KTI (karya tulis ilmiah) yang diantaranya setiap akan naik pangkat dari golongan IVa ke IVb dan seterusnya. Mengingat tugas guru adalah pen­ didik profesional dengan tugas utama mendidik, mengajar, membimbing, me­n garahkan, melatih, menilai, dan mengevaluasi peserta didik pada pen­ didikan anak usia dini jalur pendi­di­kan formal, pendidikan dasar, dan pen­ didikan menengah (UU Guru dan Dosen Nomor 14 tahun 2005). (*/red/oci)

Ist

SEMANGAT: Para guru peserta seminar PTK di SMPN 16 Malang.

PTN PTS Malang Sepakat Berbagi Maba MALANG- Universitas Barwaijaya (UB) kembali menegaskan komitmennya dalam pembatasan mahasiswa baru. Kalau biasanya UB menerima hingga 12 ribu maba, sejak tahun ini dipastikan hanya akan menerima 9000 orang saja. „Sesuai komitmen kami dari awal, UB akan membatasi mahasiswa S1 maksimal 9000 an lah. Sedangkan S2 dan S3 ini yang akan kami pacu kedepannya, alias bagi tugas dengan PTS,“ ungkap Rektor UB Prof. Dr. Ir M Bisri, MS seusai acara Dialog Pendidikan Tinggi dan Silaturahmi Rektor PTN dan PTS se Malang Raya di Hotel UB, Selasa (30/9). Bisri juga membuka peluang dilakukannya kolaborasi program antara UB dengan kampus swasta lainnya. Baik dalam program pengabdian masyarakat, penelitian hingga peningkatan mutu institusi. Bisri berpendapat, kedepan diperlukan sebuah forum rektor se Malang Raya. Sehingga pertemuan berikutnya juga nanti sebagai momen saling bekerjasama. ”Kami harapkan demikian, bagaimanapun fungsi kami sebagai Perguruan Tinggi berkewajiban mencerdaskan anak bangsa,”tegasnya ramah. Sementara itu, Ketua APTISI Jawa Timur, Suko Wiyono juga hadir dalam acara tersebut. Suko, sapaan akrabnya mengakui jika pertemuan ini sebagai langkah awal untuk kebersamaan PTS dan PTN kedepan, dalam pengembangan pendidikan Indonesia. Sehingga tidak ada lagi sekat-sekat antaran PTS dan PTN. Selain itu, langkah PTN membatasi jumlah mahasiswa baru juga berdampak positif

Miski/Malang Post

SINERGI: Rektor UB Prof. Dr. Ir. M Bisri,MS (tengah) dalam acara dialog pendidikan tinggi dan silaturahmi rektor PTN dan PTS se Malang Raya, kemarin bagi keberlangsungan di PTS. Kendati begitu, keadaan ini jangan dimanfaatkan tidak baik. ”Kami ini kan tujuannya sama, sama-sama mencerdaskan anak bangsa. Kondisi ini jangan sampai disalahgunakan oleh PTS, jangan mentang-mentang PTN menerapkan pembatasan mahasiswa, PTS justru menerima sebanyak-banyaknya. Padahal dari segi kelengkapan fasilitas,

sarana prasarana dan rasio dosen dengan mahasiswa tidak sehat,” paparnya. Rektor Unidha Malang ini menuturkan, di Jawa Timur ada sekitar 336 PTS, 52 diantaranya berasal dari Kota Malang. Jumlah tersebut terbilang menurun, karena dalam kuran lima tahun terakhir ada sekitar 30 perguruan tinggi yang mati dan gulung tikar. Sedangkan 12 PTS baru

mendapat akreditasi A sejauh ini. Apalagi, tambah dia, moratorium yang baru diperpanjang, dimana tidak boleh membuat Prodi hingga perguruan tinggi dengan jangka waktu yang tidak ditentukan.“Mulai tahun ini tidak boleh membuka prodi hingga perguruan tinggi, sesuai dengan moratorium yang dikeluarkan oleh Kemendikbud,“ pungkasnya. (mik/oci)

Pendidikan Layanan Khusus

Kelainan Bukan Hambatan untuk Eksis CIBUBUR- Jambore kepramukaan anak berkebutuhan khusus (ABK) yang dilaksanakan di Bumi Perkemahan dan Graha Wisata Pramuka Cibubur, pada 29 September-2 Oktober 2014 berusaha menanamkan nilai-nilai pembentukan karakter. Kegiatan yang merupakan kerja sama Kemdikbud dengan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka ini bertujuan mengenalkan revolusi mental, yang diharapkan bisa membangun fondasi karakter yang kuat. “Ini bagian dari pembinaan mental dan karakter,” kata Direktur Pembinaan Pendidikan Khusus dan Layanan Khusus Mudjito, pada konferensi pers sebelum jambore kepramukaan ABK. Mudjito menambahkan ada banyak nilai-nilai yang diharapkan dapat terserap melalui kegiatan jambore ini .

To live adalah nilai yang memandang kelainan bukanlah hambatan untuk exist dalam menjalani kehidupan. Tuhan punya maksud dan tujuan untuk setiap ciptaannya. Untuk itu aktivitas jambore ini memberikan berbagai macam kecakapan, baik soft skill maupun hard skill. Nilai berikutnya adalah to love, mencintai diri, sahabat, saudara, bahkan lingkungan. Dengan begitu akan tercipta kehidupan yang rukun, dan harmoni. Selanjutnya to learn, dengan proses pembelajaran dalam interaksi dengan seksama, maka hasil belajar itu bisa didapat, dan belajar adalah aktivitas sepanjang hayat di sekolah maupun di luar sekolah. Nilai lainnya adalah to play, dalam proses pembentukan karakter perlu suasana yang

nyaman, gembira, sehingga merangsang ketertarikan dan keingintahuan. Dengan begitu penyerapan dari peserta bisa lebih maksimal.Sedangkan nilai to work, metode yang diterapkan dalam kepramukaan merupakan proses belajar aktif-progresif dengan pengalaman langsung di alam terbuka. Belajar sambil melakukan dan berbuat sesuatu sebagai bagian transformasi dalam kehidupan nyata. Kemudian to sense, hambatan yang dialami oleh anak berkebutuhan khusus dalam penginderaan, tidak menjadi halangan bagi mereka untuk bisa mengenali, dan memanfaatkan potensi yang mereka miliki. Untuk itu penginderaan diajarkan dalam kepramukaan untuk mengasah kepekaan diri. Yang tak kalah penting adalah to cooperate, dalam kepramukaan

nilai persaudaraan, persahabatan dan kerja sama merupakan bagian yang tidak terpisahkan, dengan kegiatan ini pula menumbuhkan rasa tanggung jawab, kebersamaan dan kepemimpinan. Yang terakhir adalah to pray, sebagai bentuk kesadaran akan hakikat penciptaan manusia, penanaman keimanan dan ketaqwaan menjadi tujuan yang paling utama dalam kegiatan kepramukaan melalui aktivitas berfikir dan berbuat. Terkait pembelajaran ABK, Mudjito menekankan bahwa anak berkebutuhan khusus perlu suasana pendidikan yang menarik, menyenangkan, menantang, dan mengandung nilai-nilai edukatif, sehingga mereka mampu meningkatkan kepercayaan dan kompetensi diri dalam mencapai kemandirian.(kmd/oci)

Kurikulum 2013

Lintas Minat Bisa Diterapkan di SMK BALIKPAPAN- Penerapan Kurikulum 2013 lintas minat pada jenjang Sekolah Menengah Kejuruan (SMK)/Madrasah Aliyah Kejuruan (MAK) dapat dilakukan pada Program Kejuruan dan Paket Kejuruan. Pilihan lintas minat dapat dilakukan sesuai dengan pemilihan peminatan Program Kejuruan dan Paket Kejuruan yang telah direkomendasikan oleh guru bimbingan dan konseling. Pilihan lintas minat juga disesuaikan dengan sumber daya pendidikan. “Pilihan lintas minat di sekolah menengah kejuruan dapat dilakukan dengan mengambil mata pelajaran di luar program yang sudah dipilih dalam Bidang Kejuruan yang sama,” ungkap Direktur Jenderal Pendidikan Menengah, Achamd Jazidie saat acara sosialisasi Kurikulum 2013, di Balikpapan, Kalimantan Timur, Senin (29/9/14). Berdasarkan Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Permendikbud) Nomor 64 Tahun 2014 tentang Peminatan pada Pendidikan Menengah, pilihan lintas minat Program Kejuruan dipilih ketika awal memasuki SMK atau di kelas 10. Beban belajar pada mata pelajaran lintas peminatan Program Kejuruan paling banyak empat jam per minggu. Hal yang sama juga pada pilihan lintas minat Paket Kejuruan dapat dilakukan dengan mengambil mata pelajaran di luar Paket Kejuruan. “Pilihan lintas minat tersebut dipilih dalam program kejuruan yang sama, serta dilaksanakan di kelas 11 dan 12, dengan beban belajar paling banyak empat jam pelajaran per minggu,” ujar Jazidie. Beban belajar per minggu jika mengambil mata pelajaran lintas peminatan pada Program Kejuruan ataupun Paket Kejuruan adalah 48 jam wajib per minggu ditambah jam lintas minat empat jam per minggu. “Sehingga total beban belajar adalah 52 jam pelajaran per minggu,” jelasnya. Dalam Permendikbud No. 64/2014 tentang peminatan pada sekolah menengah disebutkan bahwa peminatan pada SMK/MAK mengacu pada spektrum kejuruan, mencakup bidang kejuruan, program kejuruan dan paket kejuruan. Bidang kejuruan merupakan pengelompokkan sejumlah program kejuruan yang memiliki karakteristik kejuruan serumpun. Program kejuruan merupakan bagian dari bidang kejuruan dalam bentuk satu atau lebih paket kejuruan. Paket kejuruan merupakan kemasan kejuruan spesifik dalam lingkup program kejuruan. (kmd/oci)

Gelorakan Cinta Produk Dalam Negeri MALANG - Bangsa Indonesia memang telah merdeka, tapi belum berdaulat penuh. Hal ini terlihat dari banyaknya masyarakat Indonesia yang gemar dengan produk luar negeri daripada produk lokal. Sehingga wawasan kebangsaan, cinta tanah air dan bela negara harus ditanamkan sejak dini pada siswa dan pemuda. Hal tersebut diungkapkan oleh Ketua Ikatan Alumni Resimen Mahasiswa Indonesia (IARMI) Kota Malang, H. Juniardi, SH. MSi pada acara Seminar Kebangsaan untuk mewujudkan kedaulatan bangsa dan negara dalam rangka menghadapi era globalisasi, di aula SMKN 6 Malang, Selasa (30/9) kemarin. Banyak budaya asing, tambah dia, masuk dengan bebas ke Indonesia tanpa ada filter atau seleksi. Sehingga pemuda Indonesia mudah sekali terpengaruh sampai masa depannya hangus seketika. Mulai dari gaya hidup, cara berpakaian, pergaulan bebas hingga menggunakan narkoba. Contoh lain, kata dia, banyak pengusaha dan penjual tempe di Kota Malang, ternyata bahan bakunya (kedelai) berasal dari impor. “Bangsa ini masih gemar dan senang menggunakan produk luar negeri,

toh produk dalam negeri juga tidak kalah saing,” katanya. Menurutnya, pembelajaran wawasan kebangsaan terhadap siswa bisa menjadi salah satu cara untuk mempertahankan kedaulatan negara. Baik dari segi ekonomi, pendidikan, politik, dan budaya supaya sejajar dengan negara-negara maju. Secara kualitas, jelas dia, hasil survei Indonesia berada diurutan 114. Sehingga ini menjadi tantangan bagi semua masyarakat Indonesia untuk segera menyelesaikan permasalahan yang ada. “Maka dari itu, IARMI dalam usianya yang ke 34 bersama komponen lainnya, komitmen untuk mewujudkan kedaulatan bangsa. Sekaligus menanamkan bagi pemuda semangat cinta tanah air,” jelasnya kepada Malang Post. Alumnus Hukum Brawijaya ini menerangkan, dengan penduduk terbesar ketiga di dunia, ditambah kekayaan Sumber Daya Alam (SDA) yang melimpah, seharusnya Indonesia berada paling atas atau unggul dari negara lain. Dosen jurusan Komunikasi Fisip UMM ini menegaskan, kedepan bangsa Indonesia harus lebih banyak mencetak lulusan SMA/

SMK sederajat. Karena jika dibandingkan jumlah lulusan Indonesia dengan negara maju, selisihnya cukup banyak. Indonesia setiap tahun baru 13,1 persen jumlah lulusannya, sedangkan negara maju sudah mencapai 83 persen. Untuk mengerja ketertinggalan tersebut perlu adanya kebersamaan dan komitmen dari masyarakat Indonesia. “Kami siap menjadi penggerak dalam memperbanyak dan menciptakan pemuda yang mandiri lewat kewirausahaan,”tegas dia. Dalam kesempatan tersebut, Kepala BNN Kota Malang, AKBP Hendrik Budiman dan perwakilan dari Korem 083 Baladika Jaya Malang, Perwira Hukum Korem, Mayor Budiarto juga turut serta dan memberikan materi. Ketua Pelaksana Seminar Kebangsaan, Drs. Sudigdo Hidayat SPd, MPd mengatakan bahwa IARMi dan BNN telah melakukan kerjasama untuk pemberantasan narkoba dan penyuluhan. Sehingga IARMI gencar menyuarakan anti narkoba kepada penerus bangsa, terutama di sekolah-sekolah. Sebab, di Kota Malang sudah banyak yang terindikasi akan narkoba, dan itu justru terjadi di lingkungan pendidikan. “Dengan wawasan ini kami harap siswa-siswa tidak lagi terjerumus dalam jalan

Miski/Malang Post

CINTA TANAH AIR: Ketua IARMI Malang, H. Juniardi SH, MSi (kiri), Kepala BNN Kota Malang, AKBP Hendrik Budiman dan Mayor Budiarto dari Korem saat menjadi pemateri dalam seminar kebangsaan. yang salah, apalagi sampai memakai narkoba. Makanya kami cekoki mereka dengan wawasan kebangsaan,”paparnya. Dalam rangka HUT IARMI yang ke-34

pada 28 Oktober nanti, digelar serangkaian kegiatan, diantaranya outbond dan menembak di komando Pendidikan Marinir di Surabaya. (mik/oci) REDAKTUR: lailatul rosida, LAYOUTER: dj amiel


rabu, 1 OKTOBER 2014

8

Hanya ada 2 jenis anak muda di dunia Mereka yang menuntut perubahan Mereka yang menciptakan perubahan Silakan pilih perjuanganmu.” Pandji Pragiwaksono, NASIONAL.IS.ME

Budaya mana saja yang sudah mengguncang Indonesia hingga masih ada anak muda yang lupa kisah-kisah heroik karya anak bangsa ya? Meteor Garden! Ya dulu pernah booming serial drama Taiwan hingga disusul budaya Jepang, yang lagi pop, sister idol group AKB48, JKT48 dan konser band asli Nippon. Eh, ada juga nih si K-pop yang lumayan shaking para pemuda-pemudi Indonesia jadi Oppa dan Unnie. Saking merajaelanya, dimana-mana toko se­ lalu berbau dan menjual barang made in Korea, Jepang. Meskipun Cina masih juara sih…Masalahnya, konsumen terbesarnya adalah anak muda. Oke, anak muda lo. Lalu, terletak dimana ya produk Indonesia di hati para anak muda? Kebanyakan anak muda, memang belum memahami kalau produk Indo­ nesia nggak kalah keren sama merk luar. Mungkin ada yang lupa kalau merk terkenal ala GAP, Adidas, Barbie buatan Indonesia. Sem­ pet bikin shock, baju milter

Naya SMAN 4 “Aku sih kalau cocok sama pakaian buatan Indonesia, atau ada lagu Indie yang enak, tinggal mengandalkan The Power of Mouth. Anak-anak kan suka ngikut satu sama lain. Jadi ya, gampang.” (*/fia)

amerika dan gitar-gitar musisi Amrik juga buatan Indonesia. Waoww…. Belum lagi film dan beberapa produk ilmiah asli Indonesia yang “melegenda” dan diakui orang luar. Selanjutnya, gimana ya caranya agar anak muda bisa mengenal lebih jauh karya anak bangsa ini? Banyak cara mendukung karya anak bangsa. Tapi, mendukung karya anak bangsa jangan semata-mata karena takut dibilang nggak nasionalis. Tapi, mendukung itu adalah kewajiban se­ bagai warga negara. Kalau kata Pandji Pragiwaksono, yang terkenal stand up comedy nya, bilang kalo national.is.me, nasional adalah aku, sudah kewajiban untuk mendukung negeri ini apapun kondisinya. Nggak perlu pinter politik, nggak perlu pinter ekonomi saat ini, atau dengan enteng hujat sana-sini lewat medsos, yang dibutuhkan cuma satu, dukung dan jadilah partisipan karya anak bangsa. Salam nasional.is.me! (*/fia)

Hosiana SMK 2 Malang “Coba bikin kompetisi nyanyi lagu nasional dan modifikasi lagu nasional seluruh Indo­nesia, ditayangain di seluruh channel TV. Widih, sip wes! ”(*/fia)

Erika SMP 5 Malang “Kalau ingin karya anak bangsa diakui, nggak cuma dari segi promosi mouth to mouth atau medsos, tapi anak muda kreatif harus bantu sukarela buat branding produk asli Indonesia.”(*/fia)

Alifionita SMPN 6 “Gerakan ACI saja memang belum cukup. Mungkin kalau bahasa atau cara penyampaiannya kreatif, mungkin orang bisa berpikir dua kali beli barang atau suka budaya dari luar. ”(*/fia)

Gery SMAK DEMPO “Di sekolah ada bazaar pameran budaya Indonesia. Menurut saya, kalau ada bazaar seperti ini, kita bisa lebih jauh mengenal budaya Indonesia. Tidak hanya yang tradisional tapi yang modern juga.”(*/fia)

Rifqi MAN 3 Malang “Sebenarnya, mem­ beli produk saja tidak cukup. Lebih tidak cukup kalau kita pakai produk Indonesia nya sekali, terus produk luar nya berkali-kali. Karya anak bangsa kan bisa dimulai dari diri sendiri. Menulis biografi atau kumpulan hal unik dan eksentrik di Indonesia bisa juga menimbulkan rasa bangga dalam diri.”(*/fia)

Iga MTSN 1 Malang Teks: Sandra Desi C / UB Foto: Tria Adha / UMM Model: arista damailia / sman 5 malang putri kartini 2014

W US

FOLLO

“Kalau di sekolahku, ada kompetisi namanya Motivation of The Year. Itu kompetisi motivasi buat anak Indonesia untuk anak muda Indonesia. Keren banget itu…”.(*/fia)

@Mteens_MP REDAKTUR: shuvia rahma, LAYOUTER: siti


rabu, 1 oktober 2014

9

kabar tanah suci

Jelang Wukuf, Jutaan Jamaah Haji Padati Masjidil Haram

Mustafa Ramli/Jawa Pos

PELANTIKAN: Anggota DPR RI terpilih Titiek Soeharto dan Moreno Suprapto mengikuti Gladi Bersih pelantikan anggota DPD, DPR dan MPR RI, Selasa (30 Sept 2014) Gedung Parlemen di Jakarta.

Jokowi: UU MD3 Ditolak, Masyarakat yang Menilai Ada Skenario Penjegalan Saat Pelantikan

JAKARTA- Presiden terpilih, Joko Widodo, menerima penolakan Mahkamah Konstitusi (MK) soal gugatan UndangUndang, MPR, DPR, DPD dan DPRD (MD3). Partai Jokowi, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), merupakan salah satu elemen masyarakat yang mengajukan judicial rieview UU itu. ”Kita menghormati keputusan MK, tetapi nanti masyarakat yang menilai,” kata Jokowi di Balai Kota Jakarta, Selasa 30 September 2014. Jokowi menuturkan, ke depannya masyarakat yang akan menilai bahwa UU MD3 itu menguntungkan atau tidak. Kata dia, partainya tidak akan mempengaruhi siapa pun karena keputusan MK itu harus benar-benar dihormati. ”Nanti masyarakat juga akan merasakan. Sebetulnya dengan UU MD3 ini, masyarakat diuntungkan atau tidak diuntungkan. Nanti yang melihat

masyarakat. Tapi kalau keputusan MK harus dihormati,” tambahnya. Jokowi menambahkan, tujuan beberapa elite politik PDIP seperti Sekjen PDIP Tjahjo Kumolo, Dwi Ria Latifa, serta Ketua Umum Megawati Soekarnoputri mengajukan UU MD3 itu bukan tanpa alasan. Sebab mereka menilai, UU itu akan berimbas pada masyarakat. ”Iya ini karena pembagian kursi, yang akan berimbas pada masyarakat,” tuturnya. Seperti diketahui, MK menolak gugatan UU MD3 yang diajukan PDIP dan beberapa elite lainnya, Senin, 29 September 2014. Pasal-pasal yang digugat antara lain pasal 84 ayat 1 UUD MD3 yang isinya pimpinan DPR terdiri atas satu orang dan empat orang wakil ketua yang dipilih dari dan oleh anggota DPR. Kemudian, pasal 97, pasal 104, pasal 109, pasal 115, pasal

121, dan pasal 152 yang isinya tentang posisi perempuan untuk mengisi jabatan strategis di DPR di antaranya, Badan Legislasi, Badan Anggaran, BKSAP, Mahkamah Kehormatan Dewan, dan BURT. Pada bagian lain, Jokowi juga meminta agar para elite politik di Indonesia supaya tidak saling jegal dan memberikan contoh berpolitik yang tidak baik kepada masyarakat. Termasuk ketika akan mengubah tata tertib (tatib) Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR). Menurut Jokowi, Komisi Pemilihan Umum (KPU) sudah menetapkan Jokowi-JK menjadi presiden dan wakil presiden terpilih. Kemudian diperkuat lagi dengan keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang menolak gugatan Prabowo-Hatta terkait kecurangan Pemilihan Presiden 2014. ”Sudah terpilih KPU, sudah dikuatkan lagi di MK, tapi ya sudahlah, kedewasaan masyara-

kat kita itu sudah sangat tinggi, masak elitenya malah mencontohkan yang tidak benar,” kata Jokowi di Gedung DPR/MPR RI, kemarin. Sementara itu, Wakil Presiden terpilih, Jusuf Kalla, mengaku tidak khawatir dengan adanya skenario upaya penjegalan pada saat pelantikan presiden dan wakil presiden. Karena menurut JK, pelantikan bisa dilakukan di depan Ketua Mahkamah Agung dan tidak harus di depan semua pimpinan MPR. ”Pelantikan itu tidak perlu semua (pimpinan MPR). Katakanlah, pakai ketua Mahkamah Agung juga bisa,” tutur JK. Dia mengakui, pimpinan MPR memang diperlukan dalam pelantikan. Tetapi dalam aturan perundang-undangan, telah diatur bahwa pelantikan bisa dilakukan di depan Ketua Mahkamah Agung. Kalla mengatakan, meski pelantikan bisa dilakukan di

depan Ketua Mahkamah Agung, ia meyakini bahwa semua pimpinan MPR akan menghadiri pelantikan dan tidak akan ada perubahan yang diusulkan dalam tata tertib MPR mengenai syarat pelantikan. Seperti diketahui, dalam tatib MPR saat ini, Jokowi tetap dilantik sebagai presiden kendati tidak ada Rapat Paripurna MPR. Tatib MPR itu berisi: MPR tidak dapat menyelenggarakan sidang sebagaimana dimaksud pada ayat (4), Presiden dan Wakil Presiden bersumpah menurut agama atau berjanji dengan sungguh-sungguh di hadapan Sidang Paripurna DPR atau dalam hal DPR tidak dapat menyelenggarakan sidang sebagaimana dimaksud pada ayat (5), Presiden dan Wakil Presiden bersumpah menurut agama atau berjanji dengan sungguh-sungguh di hadapan Pimpinan MPR dengan disaksikan oleh Pimpinan MA. (jpnn/udi)

Mahfud MD: Saran Yusril Berbahaya JAKARTA- Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK), Mahfud MD, menilai saran Yusril Ihza Mahendra yang meminta kepada Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan presiden terpilih Joko Widodo agar tak perlu menandatangani Rancangan UndangUndang Pemilu Kepala Daerah adalah usulan berbahaya, terutama bagi Jokowi. Sebab, kata Mahfud, jika Jokowi tidak mau menandatangani RUU itu dan UU itu berlaku dengan sendirinya, maka akan menjadi preseden buruk bagi Jokowi. Di sam­ ping itu, jika Jokowi mengembalikan RUU itu ke DPR untuk dibahas lagi, dan ternyata ditolak DPR juga akan berbuntut masalah, bisa menimbulkan

gejolak politik. “Kalau DPR memperkarakan (pengembalian RUU Pilkada) ke MK, itu bisa menjadi alasan DPR untuk impeachment,” kata Mahfud dalam wawancara di tvOne, Selasa, 30 September 2014. Dalam hal impeachment atau pemakzulan, ada enam alasan hukum seorang presiden atau wakil presiden bisa dimakzulkan sebagaimana dimaksud Pasal 7A UUD 1945. Antara lain, pengkhianatan kepada negara, penyuapan, korupsi, tindak pidana berat, perbuatan tercela dan tidak memenuhi syarat. Menurut Mahfud, DPR bisa beralasan mengajukan impeachment karena menganggap Jokowi telah melakukan

Mahfud MD

pengkhianatan kepada negara dengan melanggar konstitusi, yakni mengembalikan RUU yang telah disahkan DPR. “Pengkhianatan kepada negara di seluruh dunia itu kalau pre­ siden melanggar konstitusi,”

ujar Mahfud. Meski demikian, Mahfud menilai, usulan yang disampaikan Yusril, secara trik hukum bisa saja dilakukan, namun tidak substantif. Bahkan, akan sangat berbahaya jika usulan itu diterima Jokowi. “Mene­ rima saran itu membuat bom yang luar biasa,” tegasnya. Mahfud menyarankan kepada SBY dan Jokowi menghormati apapun keputusan yang telah diputuskan DPR terkait RUU Pilkada dan membiarkan UU itu berlaku, sambil menunggu kelompok masyarakat menggalang kekuatan untuk menggugat UU tersebut ke MK. “Saya kira itu cara damai,” tambah mantan politikus PKB ini. Sebelumnya, Pakar Hukum

Tata Negara, Yusril Ihza Ma­ hendra, menyarankan kepada Presiden SBY dan Joko Widodo agar tidak menandatangani dan tidak mengundangkan RUU tentang Pemilu Kepala Daerah. “Saran saya, SBY tidak usah tandatangani dan undangkan RUU tersebut sampai jabatannya habis,” kata Yusril dalam akun twitternya, Selasa, 30 September 2014. Usulan itu menanggapi permintaan SBY yang meminta penjelasan terkait Pasal 20 ayat 5 UUD 1945, tentang dalam hal RUU yang telah disetujui bersama, tapi tidak disahkan oleh Presiden dalam waktu 30 hari, maka RUU tersebut sah menjadi undang-undang dan wajib diundangkan. (jpnn/udi)

Asyik Menjomblo Sambungan dari Halaman 1

sehingga kegagalan rumah tangga tidak dialaminya dua kali. Dia mengaku tidak pernah iri dengan kebahagiaan pernikahan teman-temannya. ”Pokoknya gitu saja, kan rezeki beda-beda. Kalau sekarang mungkin rezeki masih kerjaan, masih uang, mungkin nanti baru rezeki pasangan,” ujar janda tanpa anak itu. Meski mengaku pasrah dengan kesendiriannya, namun sebagai wanita normal, dia mengaku seringkali disergap rasa rindu memiliki pasangan. ”Kalau ada pilihan berdua, pasti orang milih berdua daripada sendiri. Kan nggak enak. Tapi nggak boleh dipaksain juga. Jadi mending dinikmati saja

kesendirian ini,” ungkapnya bijak. Terry juga tidak pernah mau mendengar apa kata orang. Khususnya gunjingan tentang status jandanya. ”Nggak terlalu masalah sih. Pendapat orang tentang janda kali ya, janda kan mengarah negatif kalau di budaya kita. Tapi ya kembali lagi, yang jalanin hidup kan aku,” tandasnya. Lagi pula, meski berstatus janda, dirinya berusaha tetap menjaga diri dan tingkah laku. Terry paham bagaimana harus bersikap dengan lawan jenis. Apalagi, jika lawan jenisnya itu sudah beristri. Dan terpenting, dia kian selektif dalam memilih

pasangan hidupnya kelak. ”Ya pasti lah, namanya pernah divorce ya, pernah gagal. Kriteria nggak menjamin sih benar apa nggaknya. Yang terpenting sekarang lebih berhati-hati, harus dapatin yang hatinya benar-benar baik, supaya nggak gagal lagi,” ucapnya. Itu sebabnya, dirinya enggan untuk memberi target kapan akan kembali naik pelaminan. Status janda yang sudah tiga tahun disandangnya juga tidak ingin dia jadikan beban. ”Target sudah lewat, nggak usah ditargetin lagi, takutnya jadi beban kan? Takut nggak bisa nikmatin hidup. percaya sama jalan Tuhan saja sih,” pungkasnya.(jpnn/han)

MAKKAH- Menjelang puncak haji, jutaan jamaah haji sudah berada di Tanah Suci. Masjidil Haram di Makkah dipadati jutaan jamaah haji yang melaksanakan salat dan umroh. ���� Pantauan Media Center Haji, jutaan jamaah haji sudah memadati Masjidil Haram pada jam-jam salat. Jamaah sudah salat di pelataran Masjidil Haram dan sampai dalam Zam-zam Tower yang terletak persis di sebelah Masjidil Haram. Kepadatan paling terasa di waktu salat. Sekitar 30 menit sebelum salat, jamaah di shaf-shaf di bagian dalam masjid sudah rapat. Jika jamaah ingin mendapatkan tempat salat di bagian dalam masjid harus sudah tiba dua jam sebelum waktu salat. Bahkan jika ingin salat di depan Ka’bah harus sudah berada di lingkaran tawaf lebih dari dua jam sebelum waktu salat. Untuk menjaga ketertiban, setiap pintu Masjidil Haram dijaga hingga 10 orang askar. Mereka berteriak-teriak setiap kali melihat jamaah haji menutupi pintu. ”Haji..haji.. thoriq,” kata Askar yang mengingatkan jamaah haji yang sedang salat Isya di Masjidil Haram, Senin (29/9) untuk segera menyingkir dari jalan karena ada pemadatan jamaah. Jamaah haji Indonesia terlihat dominan di Masjidil Haram. Saat ini semua jamaah haji Indonesia sudah tiba di Tanah Suci. Jumlah total jamaah haji Indonesia yang berangkat tahun ini 168.800 orang. Jamaah Indonesia datang ke Masjidil Haram berombongan bersama teman satu KBIH atau bersama keluarga mereka. Kondisi Masjidil Haram terpantau sangat padat. Di ring utama Ka’bah dipenuhi jamaah haji yang melakukan thawaf. Kepadatan sangat terlihat saat berada persis di sudut hajar aswad karena banyak jamaah berebut ingin mencium batu hajar aswad. Di lantai dua juga cukup padat. Hanya di lantai 3 yang terlihat cukup lengang untuk thawaf meskipun tetap terjadi pemadatan. Menjelang puncak haji kini semua kendaraan dilarang masuk ke area Masjidil Haram. Hanya angkutan umum seperti taxy yang diperbolehkan masuk. Hal ini membuat jamaah haji berjalan cukup jauh ke Masjidil Haram, apalagi layanan bus shalawat yang mengantar jamaah haji pergi dan pulang sudah ditutup per hari ini. Aktivitas jamaah menjelang Wukuf memang terpusat di Masjidil Haram. Masjidil Haram pun semakin padat setiap harinya menjelang puncak haji. ‎ Sementara itu pada hari ini pintu masuk ke wilayah perhajian seperti Arafah, Muzdalifah, dan Mina, juga sudah ditutup rapat. Hanya kendaraan dengan tasrih (izin tertentu) yang bisa masuk ke wilayah perhajian. (jpnn/udi)

KPK Sita Koper Besar dari Perusahaan Sutan Bhatoegana JAKARTA- Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan penggeledahan di sejumlah tempat terkait penyidikan kasus pembahasan APBN-P Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral Tahun 2013 dengan tersangka mantan Ketua Komisi VII DPR, Sutan Bhatoegana. Diantaranya, KPK menggeledah sebuah perusahaan travel yang diduga milik Sutan Bhatoegana. Penggeledahan KPK dilakukan di PT Mesirindo Utama, Sahid Jaya Hotel, Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat, Senin 29 September 2014. Selama kurang lebih tujuh jam, delapan penyidik KPK menggeledah perusahaan tersebut untuk mencari barang bukti terkait kasus dugaan korupsi APBN 2013 di Kementerian Energi Sumber Daya Mineral (ESDM). Satu demi satu ruangan tak luput dari pemeriksaan para penyidik KPK. Usai penggeledahan, penyidik KPK akhirnya membawa satu buah koper berukuran besar, tas ransel, dan sebuah kardus yang diduga barang bukti untuk melengkapi penyidikan terkait kasus korupsi yang dilakukan Bhatoegana. Sementara itu, Juru Bicara KPK, Johan Budi menuturkan, penyidik melakukan penggeledahan di dua tempat berbeda. Selain di PT Mesirindo Utama, penyidik KPK juga melakukan penggeledahan di PT Sam Mitra Mandiri yang terletak di Gedung Desa Altel, Jalan TB Simatupang Nomor 35, Jakarta Selatan. “Penggeledahan dilakukan karena diduga di sana ada jejak-jejak tersangka,” kata Johan. Terkait dua perusahaan yang digeledah tersebut, Johan mengaku tidak mengetahui siapakah pemiliknya. “Penggeledahan dilakukan karena diduga di sana ada jejak-jejak tersangka,” kata Johan. Menurut Johan, penggeledahan dilakukan sejak siang hari dan hingga malam masih berlangsung. Kasus ini merupakan pengembangan dari kasus SKK Migas yang prosesnya sudah selesai di persidangan. “Setelah dilakukan penyelidikan dan setelah gelar perkara, penyidik menemukan setidaknya dua bukti permulaan cukup, kemudian disimpulkan ada tindak pidana korupsi yang diduga dilakukan oleh SB,” kata Johan. Sutan diduga melanggar Pasal 12 huruf a atau Pasal 12 huruf b atau Pasal 11 dan Pasal 12 B UU Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi juncto pasal 55 ayat 1 KUHP. Pasal ini mengatur soal penyelenggara negara yang menerima gratifikasi. (jpnn/udi)

Siapkan Perppu, Tapi Tandatangani UU Pilkada Sambungan dari Halaman 1

Undang-undang Pilkada yang sudah ada, kata dia, akan tetap ditandatanganinya, tetapi akan diatur lebih rinci untuk pilkada langsung dalam Perppu. “Saya tandatangani yang ada, karena itu pintu masuk, dan pada saat yang sama saya ajukan perppunya. Itulah yang saya sampaikan tadi dalam acara yang penting hari ini dengan demikian, posisi Partai Demokrat sekarang ini sama persis dengan posisi pemerintah,” tandas Presiden. (jpnn/han)

Arema Tekuk PS UM 4-1 Sambungan dari Halaman 1

Sepanjang pertandingan, Arema terlihat kelelahan. Pasalnya, tim pelatih sengaja memanipulasi kondisi skuad agar bertanding saat capek TC tiga hari berturut-turut. Pada 15 menit pertama, Cristian Gonzales dkk masih bisa mengontrol ritme dan tempo permainan. Namun, gaya Arema berubah ketika pemain PS UM bernomor 18 Anton sukses menjalankan serangan balik. Anton mengecoh Kurnia Meiga yang maju menghalau bola. Pemain kurus itu melancarkan chip shot yang tak terjangkau oleh Meiga. 0-1, Arema tertinggal. Satu gol PS UM mengubah tensi per-

mainan Arema. Alberto Goncalves dkk lebih serius dan tampak kehilangan kesabaran. Beruntung, Samsul Arif mampu meredam emosi pemain Arema yang sudah kecapekan dengan gol. Menit 20, Samsul mencetak gol setelah memutar tubuh 180 derajat dan menendang bola dengan kaki kiri, hasil umpan manis Alfarizi. Kiper PS UM tak bisa menjangkau tendangan Samsul yang eksplosif. Arema imbang 1-1 lawan PS UM. Kontrol pemain skuad berlogo singa itu kembali normal, ketika Alberto Goncalves mencetak gol menit 33. Setelah memanfaatkan umpan Benny Wahyudi, Beto merobek jala gawang PS UM dengan

tendangan kaki kanan. Arema membalikkan keadaan dan unggul 2-1. Sebelum peluit babak pertama berakhir, Ahmad Bustomi mencetak gol menit 39. Babak kedua, Arema mengganti seluruh pemain starternya, kecuali Thierry Gathuessi. Munhar, Gilang Ginarsa, Jimmy Suparno, Dendi Santoso, Arif Suyono, I Gede Sukadana, Irsyad Maulana dan Sunarto masuk di babak kedua. Kondisi mental pemain yang tertekan karena rasa capek tiga hari TC, terlihat jelas pada babak kedua. Skuad aushan SuharnoJoko Susilo terlihat buru-buru dalam finishing. Meskipun demikian, Arema sempat menambah gol di babak kedua lewat lesakan

Sunarto menit 55. Setelah menerima umpan matang di dalam kotak penalti, Sunarto mengincar sudut dekat kiper PS UM. Tendangan kaki kanannya keras dan mendatar, sehingga tak tertepis. Arema menjauh dengan skor 4-1. Sayangnya, gol Sunarto adalah gol terakhir yang bisa dicetak Arema lawan PS UM. Sebab, pada sisa babak kedua, Arema lebih banyak frustasi oleh ketatnya pertahanan dan ketangkasan kiper PS UM. Berkali-kali, Irsyad Maulana sukses menerobos barisan pertahanan, namun gagal menaklukkan kiper. Begitu juga, Arif Suyono dan Sunarto yang berkali-kali memperoleh peluang.

Karena tak segera mencetak gol, atmosfer pemain Arema di lapangan makin tinggi. Beberapa pemain yang terkenal temperamen seperti Sukadana dan Juan Revi Auriqto mulai kehilangan kontrol emosi. Beruntung, para pemain Arema lainnya, bisa meredakan emosi dua pemain “nakal” Arema tersebut. Hingga babak kedua berakhir, Arema tetap unggul 4-1 atas PS UM. Suharno, pelatih Arema tidak melihat hasil pertandingan atau kemenangan sore kemarin. “Kita di sini untuk menguji pemain timnas, sekaligus melihat kondisi emosi pemain saat bertanding. Mereka capek, dan kita instruksikan untuk bisa menahan diri,” tutup Suharno.(fin/han) REDAKTUR: mahmudi, LAYOUTER: kurdi


KOTA MALANG

rabu, 1 OKTOBER 2014

10

10 Persen Hewan Kurban Tak Layak Jual MALANG – Menjelang Idul Adha Minggu, 5 Oktober 2014 mendatang, Dinas Pertanian (Distan) Kota Malang mulai waspada terhadap hewan kurban yang dijual masyarakat di pinggir jalan. Karena itu, kemarin (30/9/14) Distan melakukan inpeksi mendadak (Sidak) ke beberapa titik penjual di Kota Malang. Kepala Distan Kota Malang, Sapto Prapto Santoso mengatakan, dari hasil sidak, timnya menemukan sepuluh persen hewan kurban belum layak jual. “Giginya masih belum powel, beberapa kambing juga masih di bawah dua tahun,” ujarnya kepada Malang Post usai melakukan Sidak di lapak hewan kurban di kawasan Sulfat, Kota

Malang, kemarin. Ditambahkan, untuk kasus seperti ini, Distan mengimbau kepada pedagang untuk menarik kembali dan tidak memperdagangkan dulu.Di hari pertama Sidaknya tersebut, Sapto menyatakan tidak menemukan ada hewan kurban berpenyakit. “Rata-rata sehat, kami beri surat keterangan sehat setelah kami periksa. Pedagang bisa menunjukkan bukti itu kepada calon pembeli,” tambahnya. Akan tetapi, tidak menutup kemungkinan di Sidak hari berikutnya ditemukan hewan kurban berpenyakit. Distan sendiri, masih akan melakukan Sidak sampai setelah pemotongan, sekitar tanggal 8-9 Oktober 2014. “Dagingnya yang periksa. Kami datangi

masjid-masjid tempat pemotongan,” tegasnya. Kabid Peternakan dan Kesehatan Hewan Distan Kota Malang, Drh. Anton Pramujiono, pemeriksaan setelah pemotongan dilakukan untuk memeriksa penyakit dalam. “Diperiksa organ dalamnya. Bila ada cacing pita, bahaya bagi manusia bila dimakan. Akan menular,” tegasnya. Kendati demikian, Anton masih cukup lega karena sebagian besar pedagang hewan kurban di Kota Malang lebih banyak mengambil stok hewan dari daerah di Jawa Timur. “Tadi ada yang dari Kabupaten Malang, Batu, Blitar, Tulungagung dan Madura. Sedangkan yang rawan

terjangkit itu di kawasan Jawa Tengah, NTT dan NTB. Jadi, Kota Malang masih relatif aman,” jelasnya. Namun, dia tetap mengimbau kepada Masayarakat, untuk mengenali gejala penyakit pada hewan kurban sebelum membelinya. Dikatakan, sebelum membeli masyarakat baiknya memerhatikan semua lubang pada hewan tersebut. Bila mengeluarkan lendir hitam, lebih baik menghindarinya. Dalam sidak itu, Anton memeriksa kepala, mulut, gigi, tubuh dan lubanglubang di Sapi dan Kambing. Setelah sampel hewan diperiksa, Anton memberikan selembar surat keterangan kepada pedagang. “Ini sebagai bukti pemeriksaan,” pungkasnya. (erz/nug)

MF 3/Malang Post

TELITI: Dokter hewan dinas pertanian Kota Malang sedang memeriksa hewan kurban di kawasan Sulfat, kemarin.

PDAM KOTA MALANG

Kemarau, Sumber Air Tetap Aman

MF3/Malang Post

KERJA SAMA: Walikota Malang HM Anton menjadi pembicara workshop dengan narasumber lainnya di Hotel Regent Park, kemarin

Wajib Kerja Sama dengan Batu dan Kabupaten Atasi Kemacetan di Kota Malang MALANG – Pemkot Malang semakin serius menangani kemacetan di kota pendidikan ini. Buktinya, kemarin (30/9/14) Pemkot Malang melalui Bagian Kerjasama dan Penanaman Modal (BKPM) Sekretariat Kota Malang, mengadakan Workshop Fasilitasi Kerjasama Antar Daerah Malang Raya dalam Rangka Penanganan Transportasi di Hotel Regents Park kemarin. Walikota Malang, HM Anton mengatakan, mengatasi kemacetan di Kota Malang, tidak bisa dilakukan sendiri. “Perlu bersama-sama mengatasi persoalan ini. Masing-masing kepala daerah harus bertemu untuk merumuskan solusi,” ujarnya kepada Malang Post. Kerja sama yang dimaksud Abah Anton, panggilan akrabnya, bermaksud

untuk mengkoneksikan lalu lintas di tiga daerah Malang Raya, yakni Kota Malang, Kabupaten Malang dan Kota Batu. Menurutnya, bila lalu lintas di kawasan ini terkoneksi satu dan lainnya, kemacetan lebih mudah dihindari. Namun, dia juga menyadari, kalau angkutan massal juga sangat penting untuk diberdayakan. Anton mengaku, giat Pemkot Malang dalam mengatasi hal ini bisa dilihat dari pengadaan bus sekolah dan bus wisata gratis. Tujuannya, untuk mengurangi jumlah masyarakat pengguna kendaraan pribadi. Bahkan, seorang peserta menyarankan agar bus wisata bisa menyentuh daerah kabupaten, misalnya Tumpang. “Ya, bisa saja, tinggal bagaimana koordinasi dengan bupati nanti,” jelas Anton menanggapi saran peserta workshop ini. Di Kota Malang sendiri, secara geografis dikelilingi Kabupaten Malang dan Kota Batu. Masyarakat menilai,

salah satu penyebab kemacetan, akibat banyak kendaraan dari luar kota, melintas menuju kota lainnya. Informasi yang dihimpun Malang Post menyebutkan bahwa rute Surabaya-Batu, Batu-Surabaya, Surabaya-Kabupaten Malang Selatan dan Kabupaten Malang Selatan-Surabaya, paling banyak dilalui oleh kendaraan yang sekadar melintas di Kota Malang. Hal ini ditengarai, menjadi salah satu penyebab kemacetan. “Untuk itulah, kita perlu kerja sama dengan daerah lain. Agar persoalan ini bisa segera teratasi,” jelasnya. Sayangnya, Walikota Batu Eddy Rumpoko dan Bupati Malang Rendra Kresna yang diundang ke acara, berhalangan hadir dalam acara tersebut. Karena itu, Anton menyatakan harus ada pertemuan kedua untuk berkoordinasi dengan lebih baik. Adapun rencana terdekat Pemkot Malang dalam mengatasi kemacetan di

Kota Malang, ialah dengan pengadaan kereta gantung untuk transportasi massal. Sudah ada investor yang telah melakukan pengkajian tentang hal ini. “Kereta gantung ini sudah ada sejak tahun 1980-an. Saat itu masih menjadi sarana transportasi penghubung gunung ke gunung. Sejak tujuh tahun lalu, kereta gantung ini digunakan untuk transportasi massal di kota dan terbukti sukses mengurangi kemacetan,” jelas Asisten II Pemkot Malang, Hadi Santoso. Sementara Kanit Dikyasa Satlantas Polres Malang Kota, Ipda Endiex Purwantoro mengimbau Pemkot agar memerhatikan pertambahan jumlah kendaraan. “Setiap hari, 300-350 kendaraan bertambah. Artinya setahun, ratusan ribu kendaraan masuk ke Kota Malang. Kalau dijejer, bisa dari Jl Merdeka sampai Arjosari. Pemkot perlu perhatikan dan menangani masalah ini,” pungkasnya. (erz/nug)

Lagi, Pemakai Shabu Diringkus MALANG – Sejak tahun 2014, HR alias Ndoweh (32 tahun) dan AS alias Mbek (35 tahun) mulai mencoba-coba memakai narkoba. Tapi akhirnya, mereka ditangkap polisi Rabu (24/9/14) lalu. Kasubbag Humas Polres Malang Kota, AKP Nunung Anggraeni mengatakan, mulanya polisi menangkap Ndoweh lebih dulu. “HR (Ndoweh) tertangkap di depan Matos, Jl Veteran, Kota Malang pukul 22.30 WIB. Dia kedapatan membawa satu klip kecil berisi shabu-shabu,” ujarnya kepada Malang Post kemarin. Setelah diselidiki, polisi mengetahui Ndoweh, warga Jl Bendungan Sutami Gg 1, Kelurahan Sumbersari, Kota Malang itu, mendapatkan barang haram itu dari Mbek. Hal tersebut

diketahui, setelah polisi melihat sms Ndoweh kepada Mbek yang menunjukkan transaksi mereka. Transaksi via pesan singkat ini dilakukan pukul 20.30 WIB. Keterangan lebih lanjut, keduanya membuat perjanjian. Shabu-shabu dibeli seharga Rp 400.000 dan barangnya diambil langsung di kediaman Mbek di alamat Dusun Bocek, Desa Bocel. Kecamatan Karangploso, Kabupaten Malang. Selang berapa jam kemudian, tepatnya Kamis (25/9/14) pukul 01.00 WIB dini hari, polisi mendatangi kediaman Mbek. Ditangkaplah Mbek oleh polisi. Polisi juga menemukan uang sebesar Rp 400.000, hasil transaksinya dengan Ndoweh. “Pengakuan Mbek, dia mendapatkan barang itu dari AD seharga Rp 800 ribu. Sam-

pai sekarang, AD masih masuk DPO (Daftar Pencarian Orang, red),” jelas Nunung. Ditambahkan, hasil transaksinya dengan AD dia bagi dua klip. Satu untuk dipakai sendiri, satunya lagi merupakan barang yang dia jual ke Ndoweh. Ndoweh, Mbek dan AD ini sebenarnya tidak saling kenal. Tapi, ternyata mereka sudah berkali-kali melakukan transaksi. Ndoweh mengaku, telah lima kali membeli shabu-shabu dari Mbek. Mbek sendiri, sudah tiga kali membelinya dari AD. Motif mereka, karena merasa senang setelah memakai barang tersebut. Apalagi, dipakai saat sedang lelah setelah seharian bekerja sebagai supir mobil rental. Ditambah lagi, keduanya pernah dibui karena kasus yang sama. Ndoweh, sempat men-

BAT Siap Pertahankan Tradisi Juara Sambungan dari Halaman 12

“Karena itu, tanpa menyombongkan diri, klub BAT me­mang langganan juara umum setiap tahunnya. Meskipun begitu kami tetap mempersiapkan atlet secara baik,” lanjutnya. Terpisah, pelatih Klub Brawijaya Yunior, Verony Arifandi Mahendra mengakui bila tidak ada persiapan khusus dalam kejuaraan tahun ini. Sebab sebagian besar atlet yang diturunkan mayoritas baru semua. Pihaknya juga tidak ada target khusus, tapi ada beberapa atlet yang diharapkan bisa meraih juara. “Kami menyambutnya seperti latihan seperti biasa,

dan anak-anak sudah siap tampil,”akunya. Dari Brawijaya Yunior ada 13 atlet yang bakal turun dalam kompetisi tahunan ini. Jumlah tersebut terbilang lebih sedikit daripada tahun lalu. Alasannya, kejuaraan ini berbarengan dengan Ujian Tengah Semester (UTS). Sehingga banyak atletnya yang dipastikan tidak bisa tampil. Sedangkan untuk kelas pemula dan remaja, tambah dia, atlet yang akan tampil cukup komplit. Sebab, mereka masuk Puslatcab Porprov Kota Malang, dan saat ini sudah mulai

MALANG - Dilanda musim kemarau, PDAM Kota Malang pastikan semua sumber air miliknya aman. Stok dan pasokan air ke pelanggan pun dijamin tetap terjaga. Perusahaan air minum milik Pemkot Malang ini bahkan sedang berupaya menambah sumber air baru. Dirut PDAM Kota Malang, HM Jemianto mengatakan, sembilan sumber air yang menjadi sumber produksi untuk diolah dan didstribusikan ke pelanggan dalam kondisi stabil dan bisa memenuhi pasokan ke pelanggan. Hal ini diketahui berdasarkan pemeriksaan rutin yang dilakukan PDAM di semua sumber air. Sembilan sumber air PDAM tersebar diberbagai wilayah. Diantaranya di Wendi dan Karangan di Kabupaten Malang, Jemianto Banyuning dan Binangun Kota Batu dan berbagai wilayah lain di Kota Malang seperti Tidar, Bandulan dan Dieng. “Rata-rata debit air yang dihasilkan dari sumber air PDAM yakni 1.300 liter per detik. Seluruh sumber air itu digunakan untuk melayani 131.385 pelanggan PDAM Kota Malang,” jelas Jemianto. Saat ini kata Jemianto, pihaknya terus melakukan pemantauan sumber air secara berkala disemua sumber. Petugas melakukan pemantauan secara rutin terhadap aliran air dari masing-masing sumber tersebut. Tujuannya untuk mengetahui kondisi dan ketersediaan air. Selain itu lanjut dia, saat ini PDAM terus melakukan persiapan untuk menambah stok bahan baku kepada pelanggan. Caranya yakni menambah sumber air baru. Diantaranya Sumber Pitu di kawasan Tumpang, Kabupaten Malang dan di kawasan Merjosari. Menurut Jemianto, pihaknya terus berkomitmen menjaga stabilitas bahan baku berupa sumber air. Salah satu caranya melakukan konservasi lingkungan di sekitar sumber air. Tujuannya agar aliran air dari sumber yang digunakan tetap mengalir dengan lancar. “Menjaga sumber air merupakan salah satu program yang kami seriusi sebagai upaya menjaga mutu pelayanan kepada pelanggan dan masyarakat. Selain itu juga menekan kebocoran air sehingga layanan ke pelanggan tetap stabil,” katanya. Untuk kebocoran air dan mengatasi kebuntuan saluran distribusi, lanjut Jemianto, PDAM sudah memiliki prosedur penanganan yang terukur. Yakni diatas dalam waktu lima menit setelah diidentifikasi. “Petugas yang melakukan penanganan ini juga selalu siaga. Begitu mendapat informasi atau teridentifikasi terdapat kebocoran maupun kebuntuan, petugas langsung melakukan penanganan secara cepat. Sehingga layanan kepada pelanggan tetap maksimal,” pungkasnya. (van/nug)

Siapkan 10 Finalis Dikontrak Jadi... Sambungan dari Halaman 12

MF3/Malang Post

APES: Kasubbag Humas Polres Malang Kota, AKP Nunung Anggraeni menunjukkan barang bukti serta dua tersangka kasus shabu-shabu kemarin. jalani hukuman 7 bulan pada tahun 2013 dan Mbek 3 bulan 15 hari pada 2009. Dan kini, mereka harus kembali mendekam dipenjara. “Ndoweh dijerat pasal 112 UU RI nomor 35 tahun 2009 dengan ancaman 4 sampai

12 tahun penjara. Sementara Mbek, dijerat pasal 114 UU RI nomor 35 tahun 2009 dengan ancaman 5 sampai 20 tahun penjara. Pengembangan kasus terus polisi lakukan,” pungkas Nunung. (erz/nug)

Penilaian Dispenda juga ditekankan pada kemampuan peserta itu. “Jangan cuma cantik, tapi juga harus cerdas, berkarakter serta fasih dalam semua hal. Terutama yang berkaitan dengan perpajakan. Kami juga tidak mau mereka menjadi ikon saja” tandasnya. Perlu diketahui, ajang putra-putri gatra pajak ini merupakan bagian dari program sadar pajak milik Dispenda. Karena itu, Duta Pajak Daerah, yang akan dipilih pada acara final di pertengahan Oktober 2014 mendatang ini, giat melakukan sosialisasi kepada masyarakat. Tujuannya, untuk memperluas kesadaran masyarakat untuk membayar pajak. Dengan tenaga tambahan ini, diharapkan bisa memenuhi target PAD 2014, sebesar Rp 260 miliar. Sementara ini, Ade menyatakan kalau pihaknya telah memenuhi 69 persen dari target PAD 2014. “Mereka akan bekerja efektif awal tahun 2015. Kemungkinan, target PAD untuk Dispenda Kota Malang tahun itu bertambah menjadi sekitar Rp 270 miliar,” pungkasnya. (erz/nug)

Diikuti 228 Atlet se-Kota Malang Sambungan dari Halaman 12

dihelat. “Ada tiga atlet putri yang tergabung dalam Porprov ini, lainnya masih junior dan kecil-kecil,”tambahnya ramah. Paling penting, lanjut ia menambahkan, anak didiknya sengaja diturunkan dalam Kejuaraan ini, supaya memiliki jam terbang dan pengalaman bertanding. Sehingga dapat diketahui, hasil latihan selama ini apakah ada kemajuan atau tidak.”Yang jelas kami bangun mental dan keberanian bertandingnya dulu, soal teknis, dan fisik sudah ma­ tang,” tandasnya. (mik/nug)

Rencananya, Ketua PBSI Jawa Timur, Wijanarko bakal hadir dan membuka perhelatan ini. Oleh karenanya, PBSI sangat berharap supaya setiap peserta bermain sportif, paling penting jangan sampai terjadi pencurian umur. Sebab, setiap tahun ada beberapa atlet yang harus di diskualifikasi karena persyaratan yang dicantumkan tidak sesuai alias palsu. Sejatinya, tambah dia, sejak dini para atlet harus diajari soal kejujuran. Makanya, setiap peserta harus melampirkan akta kelahiran, KK, ijazah TK dan semuanya itu harus ditunjukkan aslinya. ”Banyak anak-anak yang memiliki potensi dalam bulu tangkis harus rusak dan berhenti lebih awal. Karena salah satu faktornya orangtua memaksakan anak-anaknya dengan cara yang salah,”tambahnya. Cabang Bulu Tangkis, kata dia, mendapat respon sangat luar biasa dari warga Kota Malang. Hal ini terbukti dengan adanya sekitar 13 klub pembinaan, dan ditambah 1 klub yang baru berdiri. “Klub-klub tersebut khusus untuk pembinaan prestasi, dan banyak warga yang ingin anaknya menjadi atlet bulu tangkis,”ujarnya. (mik/nug) REDAKTUR: sri nugroho, LAYOUTER: dj amiel


RABU, 1 OKTOBER 2014

Tembak Rampok Spesialis Mobil

Aduh, Kesurupan Massal Lagi

Sambungan dari Halaman 1

yang menyatroni showroom mobil milik H Jufri tersebut pada siang hari. Modusnya, ketiga pelaku berpura-pura membeli salah satu mobil yang ada di showroom tersebut. Saat itu, showroom hanya dijaga istri H Jufri bernama Maftutah. Ketiga pelaku mencoba melakukan tawar menawar harga mobil. Kemudian, salah seorang pelaku, meminta izin ke toilet. Korbanpun mengantarkan pelaku ke toilet. Siapa sangka, dua pelaku membuntuti korban, kemudian melumpuhkannya. Korban diancam menggunakan palu dan celurit, kemudian diikat menggunakan tali. “Dua mobil berhasil digondol pelaku yakni Toyota Rush N 818 DE dan Toyota Avanza N 857 DV,” kata Wahyu Hidayat. Selain itu, kawanan pelaku juga berhasil uang tunai Rp 2,4 juta di almari, 1 unit laptop, buku KIR truk dan 2 STNK milik Jufri. Penangkapan tersebut, kata mantan Kasatreskrim Polres Tuban ini, terjadi berkat informasi dari salah seorang masyarakat yang melihat mereka pulang ke rumah. Sebelumnya, petugas sudah bisa mengidentifikasi beberapa pelaku melalui sidik jari yang tertinggal di sekitar tempat kejadian perkara (TKP). “Begitu mendapatkan informasi ketiga tersangka berada di rumah Nur Kholis, langsung kami lakukan penggrebakan pada malam hari,” terang perwira pertama (Pama) dengan tiga balok di pundaknya itu. Saat digrebek, dua pelaku berhasil diringkus. Sedangkan Anang Yulianto, mencoba melarikan diri lewat halaman belakang rumah. Karena tidak ingin sasarannya kabur, petugaspun langsung melakukan pengejaran

Sambungan dari Halaman 1

ke halaman belakang yang saat itu kondisinya gelap gulita. Saat kabur, tersangka membawa senjata tajam (Sajam) berupa belati. Karena dianggap membahayakan, petugas melumpuhkan tersangka dengan menembak kaki kanannya. Hadiah timah panas dari petugas tersebut, membuat Anang tersungkur. Petugas lalu mengamankan tersangka dengan memborgolnya. Kemudian oleh petugas, tersangka dibawa ke RSUD Kanjurhan untuk mendapat perawatan. Dari tangan ketiganya, petugas berhasil mengamankan sejumlah barang bukti. Yakni sebuah mobil Toyota Rush N 818 DE, hasil perampokan showroom di Desa Jatikerto Kecamatan Kromengan. Selain itu, juga terdapat beberapa STNK, BPKB mobil, surat KIR truk, SIM, pakaian dan sajam belati. Selama menjadi DPO, tersangka diketahui kabur ke Jember, Lumajang dan Bali. Sedangkan untuk mobil Toyota Avanza hasil rampokan, diketahui dijual di Bali. “Tersangka kami jerat dengan pasal 365 KUHP tentang pencurian kekerasan, yang ancaman hukumannya lebih dari 15 tahun penjara,” kata AKP Wahyu Hidayat. Dari hasil pengembangan yang dilakukan penyidik kepolisian sendiri, ternyata terdapat enam pelaku dari perampokan di Kromengan. “Untuk identitas tiga pelaku yang buron, sudah kami ketahui. Kami saat ini tengah menyelidiki keberadaaanya,” kata pria berkacamata ini. Sedangkan untuk tersangka Anang Yulianto, diketahui sebagai otak kejahatan ini. Untuk Nur Kholis yang menggambar lokasi kejadian dan Basori, merupakan eksekutor lapan-

gan yang membantu Anang Yulinato. “Hasil kejahatan ini, saya mendapatkan bagian Rp 3,5 juta,” terang tersangka Basori di tempat yang sama. Untuk Nur Kholis, mendapatkan bagian Rp 2 juta. “Yang mengajak ya Anang itu. Karena saya butuh uang untuk menghidupi keluarga, akhirnya saya mau ikut ajakan Anang untuk melakukan perampokan,” kata Nur Kholis. Petakan Daerah Rawan Penjambretan Maraknya kasus penjambretan menggunakan sepeda motor yang terjadi di Kabupaten Malang belakangan ini, membuat kepolisian ekstra waspada. Bahkan, tidak jarang masyarakat yang gerah dengan penjambretan, main hakim sendiri. Karena itu, jajaran Polres Malang menempuh berbagai upaya untuk meminimalisir terjadinya kejahatan itu. Yakni mulai melakukan sosialisasi kepada masyarakat, hingga melakukan pemetaan daerah yang rawan terjadinya aksi penjambretan. “Sosialisasi langsung kepada masyarakat mengenai bahaya kejahatan di jalanan, terus kami lakukan,” ujar Kasat Binmas Polres Malang AKP Dwiko Gunawan kepada Malang Post kemarin. Dalam sosialisasi itu dikatakannya, masyarakat diimbau saat berpergian ke pasar maupun ke tempat lain, supaya tidak menggunakan perhiasan yang mencolok dan berlebihan. Menurutnya, perhiasan yang mencolok menggundang para pelaku kejahatan jalanan terutama penjambretan untuk melancarkan aksinya. “Menggunakan perhiasan seperlunya saja. Sedangkan bagi wanita, saat keluar harus ditemani suami atau saudara

laki-laki,” terang mantan Kasubag Humas Polres Malang Kota ini. Lanjut dia, bila terjadi hal yang mencurigakan saat berpergian, harus segera minta bantuan salah satunya dengan berteriak minta tolong. Namun, dia meminta kepada masyarakat ketika mengetahui tindakan kejahatan tersebut dan berniat menolong korban, tidak melakukan main hakim sendiri. “Masyarakat sifatnya hanya melaporkan kejadian dan mengamankan tersangka. Jangan main hakim sendiri, karena hal tersebut tentunya tidak dibenarkan,” tegasnya. Dia menjelaskan, sosialisasi dilakukan di kantor kecamatan, kantor desa, pasar tradisional dan tempat umum lainn. “Tentunya saat sosialisasi, kami bekerjasama dengan muskpika, tokoh masyarakat, maupuan tokoh agama,” terangnya. Menilik peristiwa penjambretan di Kabupaten Malang belakangan ini, terjadi di tempat sepi. Seperti penjambretan di Desa Kedungpendaringan Kepanjen pada (17/9) lalu dan penjambretan di Desa Segaran pada (27/9). Beberapa wilayah di Kabupaten Malang selama ini juga rawan terjadinya aksi kejahatan jalanan tersebut. Seperti Tumpang, Poncokusumo, Wajak, Tajinan, Donomulyo, Bantur, Kalipare, Jabung dan Wagir. “Jajaran Reskrim tentunya sudah meempunyai cara agar kejahatan tersebut tidak terjadi. Salah satunya adalah melakukan pemetaan daerah yang rawan jambret itu. Sehingga, pengawasan di daerah tersebut menjadi lebih diperketat,” ucap Kasubag Humas Polres Malang AKP Ni Nyoman Sri Efliadani di tempat sama.(big/han)

Rp 200 Juta untuk Lolos PNS Sambungan dari Halaman 1

Sementara itu Kepala BKD Kabupaten Malang Suwandi mengatakan, hingga pukul 13.00 kemarin, jumlah pendaftar CPNS Online sebanyak 2.647. Dari jumlah tersebut, berkas pelamar yang masuk di kantor BKD sebanyak 1442 dengan rincian 684 berkas untuk formasi guru, 97 untuk formasi tenaga kesehatan dan 661 untuk tenaga teknis. “Hari ini memang terakhir penutupan untuk pendaftaran CPNS Online. Sedangkan untuk penyerahan berkasnya sesuai dengan ketentuan maksimal tanggal 1 Oktober cap pos,’’ katanya. Pria yang ditemui Malang Post di ruang kerjanya ini mengatakan, jumlah pendaftar online yang masih berada di angka 2000 an ini jauh lebih kecil dibanding tahun-tahun sebelumnya. Bahkan, jika dibandingkan setahun lalu yang jumlah pendaftar saat ini hanya seperlimanya saja. “Makanya, ini merupakan kesempatan emas bagi warga untuk berkompetisi menjadi CPNS, saingan lebih sedikit dibandingkan dengan tahuntahun sebelumnya,’’ urai Suwandi. Menurunnya angka atau jumlah pendaftar CPNS

tersebut, menurutnya, karena saat ini pendaftar dilarang mendaftar double. Kalaupun ada pendaftar double sistem secara otomatis menghapusnya. “Kalau dulu kan tidak, semua orang bisa mendaftar di semua wilayah, dan boleh mendaftar double, sekarang tidak bisa lagi, sehingga dengan pendaftaran online ini saingannya pun lebih sedikit,’’ tambahnya, sembari mengimbau kepada masyarakan untuk memanfaatkan momen ini sebaik-baiknya. Terkait persoalan berkas yang masuk, Suwandi mengatakan pihaknya juga sudah melakukan verifikasi. Bukan itu saja, dalam kaitan ini pihaknya juga berkoordinasi dengan PT Pos Indonesia karena berkas pelamar CPNS dikirim via pos. “Ada petugas yang ditempatkan di Kantor Pos, ini dilakukan agar jika ada berkas yang masuk dapat dicatat dan diverifikasi,’’ urainya. Terkait dengan jumlah formasi penerimaan CPNS, Suwandi mengaku jika jumlah tersebut tidak sesuai dengan yang diharapkan. Dia kembali menyebutkan, untuk tahun 2014 ini pihaknya mengajukan sekitar 4500 formasi CPNS.

Namun yang disetujui 152 formasi, dengan rincian 46 tenaga guru, 21 tenaga kesehatan, 85 tenaga teknis. “Jumlah tersebut jauh dari angka mencukupi sebetulnya. Terlebih lagi untuk tenaga pengajar,’’ tambah Suwandi. Dia menyebutkan, kekurangan tenaga guru di Kabupaten Malang mencapai angka ribuan. Kekurangan terjadi terutama di sekolah-sekolah perpencil. “Kami mengajukan banyak karena memang kebutuhannya segitu. Setiap bulan di Kabupaten Malang ini ada yang pensiun, sehingga jumlah PNS pun kian minim,’’ tambahnya. Untuk tenaga guru sendiri, Suwandi pun meminta kepada kepala UPTD untuk terus mencari cara, salah satunya dengan menggunakan tenaga pengajar K2 atau guru GTT. “Sampai saat ini memang tidak ada keluhan meskipun jumlah pengajarnya minim. Aktivitas belajar mengajar masih bisa dilakukan,’’ urainya. Sementara itu di sela-sela kesibukan pegawai BKD Kabupaten Malang melakukan verifikasi berkas, muncul isu yang tidak sedap. Yakni ada oknum pegawai BKD menjadi calo terkait penerimaan CPNS.

Menurut informasi, oknum tersebut meminta imbalan hingga Rp 200 juta dan berjanji bisa meloloskan peserta saat seleksi nanti. “Saat saya menyerahkan berkas ke BKD tiba-tiba didatangi seseorang yang mengaku pegawai BKD. Kemudian dia mengajak ke kantin, saat itulah dia mengatakan bisa meloloskan saya, dengan imbalan Rp 200 juta,’’ kata wanita yang mengaku bernama Rina ini. Wanita asal Lawang inipun mengatakan tidak mau karena tidak memiliki uang. “Dia mengatakan, saya bisa membayarnya setelah lulus tes. Tapi dari awal sudah saya tolak,’’ tandasnya. Terkait dengan isu tersebut, Suwandi menanggapi dingin. Dengan tegas dia mengatakan di lingkungannya tidak ada yang terlibat praktik calo. “Pendaftarannya saja dilakukan secara online melalui website. Artinya semua terkait penerimaan ini dilakukan di pusat, kita hanya pelaksana saja,’’ katanya. Namun begitu, Suwandi mengatakan kepada seluruh warga yang melamar agar tidak mudah percaya dan selalu berhati-hati terkait dengan praktik calo ini.(vik/han)

Temukan Jejak Lahan 4 Hektar Candi Kidal Sambungan dari Halaman 1

Dilihat dari depan, Candi Kidal tak terlihat istimewa karena lokasinya yang sempit dan tak terlihat jelas dari jalan raya. Akses menuju candi ini digambarkan seperti leher botol, memanjang kemudian menggelembung di belakang. Halamannya yang tak terlalu luas pun banyak ditumbuhi rerumputan yang mulai mengering. Musim kemarau yang panjang membuat juru pelihara (Jurpel) candi kesulitan merawat tanamannya. “Pernah saya coba mengalirkan air dari rumah saya tapi tidak kuat listriknya, jadi idealnya memang ada sumur di sekitar candi untuk merawat tanaman,” ujar Jurpel Candi Kidal Siti Romelah. Ia tak merawat candi sendirian, namun dibantu adiknya, Imam Wijanarko. ����������� Mereka berdua adalah anak dari Rabun, yang dulu juga seorang Jurpel. Awalnya hanya Siti Romelah saja yang meneruskan pekerjaan sang ayah, namun karena ada tugas membersihkan bagian candi dari lumut, maka ia mengajak serta adiknya. Mereka adalah generasi keempat sebagai Jurpel Candi Kidal. Dengan ramah, Siti Romelah pun mengajak tim berkeliling

11

area candi. Ada beberapa ornamen khas candi ini yang ia tunjukkan, yakni patung kepala naga, singa penyangga dan medalion. Yang istimewa adalah relief Garudeya, yang diyakini menjadi inspirasi lambang negara Indonesia yakni Garuda Pancasila. Garudeya digambarkan seorang manusia yang berkepala burung garuda. Garudeya adalah tokoh legenda yang dikenal dengan pengabdiannya kepada sang Ibu yakni Dewi Kadru. Dewi Kadru yang diperbudak oleh Dewi Winata berhasil dibebaskannya dengan perjuangan yang tidak gampang, bahkan ia sampai harus bertarung dengan Dewa Wisnu. Simbol perjuangan Garudeya lepas dari perbudakan ibunya itulah yang dianggap pas dengan gambaran Indonesia yang merdeka dari para penjajah. Candi ini, lanjutnya, pernah dipugar oleh pemerintah pada sekitar 1998. Arkeolog UM Dwi Cahyono juga menegaskan bahwa candi ini pernah dipugar pada masa kerajaan majapahit di bawah Hayam Wuruk. Bahkan menurut Dwi, bangunan candi yang berdiri sekarang ini sebenarnya adalah hasil pemugaran yang dila-

kukan pada masa Majapahit. Sementara Candi Kidal yang asli hanya setinggi sekitar 3 meter saja. Candi Kidal yang saat ini memang relatif masih berdiri utuh, kecuali bagian atas candi yang hilang separuh. Selain itu, arca di dalam candi pun sudah tidak ada di tempat. Sejumlah ahli berpendapat, patung tersebut saat ini disimpan di Royal Tropical Institute Amsterdam dalam bentuk Arca Siwa Mahadewa. Jika Siti Romelah banyak bercerita tentang ornamen candi, Imam justru mengajak tim berkeliling di luar area candi. Mulai dari lokasi petirtan (sumber air) yang dinamakan Sumber Suni, hingga melihat batas-batas luar yang dulunya diyakini masih sebagai lokasi candi. Di antaranya sisa-sisa tembok pagar di dekat sungai yang dibuktikan dengan bentuk batanya yang besar, berwarna merah menyala dan sangat tebal. Tembok tersebut dibangun sebagai pemisah antara tempat suci. Di depan candi, ada sebuah batu andong yang dulu diyakini sebagai tempat pengajaran dan saat ini di sekitar lokasi tersebut berdiri sebuah sekolah dasar. Batu tersebut berada di ha-

laman rumah lurah yang tergeletak begitu saja. Di sisi lain lebih jauh lagi di depan candi, ada sebuah lingga tanpa yoni yang juga tergeletak di pekarangan warga. Lingga dan yoni adalah simbol kesuburan, lingga mewakili kelamin pria sedangkan yoni kelamin wanita. Dalam mitologi Hindu, lingga mewakili Dewa Siwa dan yoni merupakan penggambaran Dewi Uma, salah satu istri Siwa. Seharusnya, saat ada lingga maka ada yoni yang bertengger di atasnya. ”Bisa dibayangkan betapa luasnya dulu area Candi Kidal, diperkirakan oleh para ahli sejarah bisa mencapai 4 hektar,” ujar Imam. Yang amat disayangkan lagi adalah bangunan kandang ayam yang berada persis di samping candi. Lahan tersebut diperkirakan dulunya masih menjadi area candi. Keberadaan kandang ayam itu cukup meresahkan Jurpel dan para tamu yang datang. Karena bau limbahnya sangat mengganggu pengunjung. Namun sayang, meski beberapa kali mendapatkan surat peringatan dari aparat, kandang ayam itu masih berdiri tegak sampai sekarang. (oci/han)

”Sudah dicoba semuanya, wirid pengajian, baca Alquran tiap pagi, bahkan sampai mendatangkan ahlinya. Tapi tidah berhasil dan malah kembali terjadi,” ujar Faizah saat ditemui di ruang kerjanya. Dia menyebut, dengan peristiwa ini setidaknya membuat mental para siswa down, terutama para siswa perempuan. Pasalnya, dari sekian kali kesurupan selalu perempuan yang jadi korban. Namun, ia tidak mengetahui berapa siswanya yang kembali kesurupan. ”Kami bakal terus berusaha supaya peristiwa ini selesai. Kasihan anak-anak mentalnya terganggu. Tak sedikit di antara mereka ketakutan secara berlebihan, fokus belajarnya hilang,”sebutnya. Akibat peristiwa itu, ratusan siswa terpaksa kembali dipulangkan lebih awal oleh sekolah k�������������������� arena tak ingin mengambil risiko lebih banyak. Bahkan Rabu hari ini, para siswa diliburkan alias belajar di rumah masing-masing. Perempuan berkerudung ini menerangkan, tidak mengetahui pasti awal mula terjadinya kesurupan ini. Sebab, saat itu tiba-tiba semua siswa langsung berhamburan keluar sembari menggotong teman-temannya yang kesurupan. Ada tiga tempat yang menjadi tempat peristirahatan atau pemulihan siswa, di musala dekat pos Satpam, aula lantai dua dan di ruang resepsionis. ”Siswa kesurupan kali ini

sebagian besar orang yang sama pada Jumat (26/9) lalu. Ada pula siswa yang baru kesurupan saat ini, intinya cukup banyak yang kesurupan, dan tak sedikit yang hanya mengalami histeria,” terangnya kepada Malang Post. ”Siswa yang histeria didiamkan, karena lama kelamaan sembuh dengan sendirinya. Beda halnya dengan siswa yang memang kesurupan dibutuhkan penanganan ekstra,” lanjutnya. Peristiwa ini, kata dia, sebagai ujian dan pelajaran bagi semua orang yang ada di sekolah untuk lebih meningkatkan derajat keimanannya. Ia juga mengakui dalam menghadapi situasi ini, pihak sekolah lebih santai dari pada sebelumnya yang kebingungan dan kewalahan menangani siswa. Hingga sekarang, ia belum mengetahui asal muasal penyebab terjadinya kesurupan yang terus menerus, sebab selama satu tahun menjabat Kepsek, belum pernah terjadi peristiwa ini. Ada kabar yang menyebut penebangan pohon tua di samping pintu keluar sekolah menjadi sebab awal makhluk halus yang merasuki siswa. Namun Faizah kembali menegaskan belum mengetahui dengan pasti penyebabnya. Fidi Bagas siswa kelas XI Jurusan Jasa Boga mengakui, atas peristiwa kali ini semua siswa yang ada di dalam kelas langsung disuruh keluar dan menjauh dari sekolah. Dia

mengetahui, ada dua siswa jurusan Jasa Boga yang mengalami kesurupan. Sedangkan siswa lainnya, ia tidak mengetahui persis namanya tapi jumlahnya lebih dari 20 orang. ”Cuma teriak histeris dan nangis aja, kalau bicara macammacam tidak ada,”akunya. Salah seorang pekerja menuturkan jika pada Senin malam, paranormal dan orang pintar telah melakukan ritual dan mengusir makhluk jahat di sekolah, hingga pukul 23.00. Namun, upaya tersebut belum berhasil karena masih banyak yang mengalami kesurupan. ”Kabarnya tadi ada juga seorang guru perempuan mengalami kesurupan, namun pasti atau tidak saya kurang paham,”tandasnya. Sementara itu, pantauan Malang Post di lapangan, tampak teriakan dan jeritan histeris terdengar dari musala Sekolah. Awak media yang mencoba mendekat mendapat hadangan dan diminta untuk keluar dari sekolah. Akan tetapi, teriakan disertai tangisan terdengar jelas dari luar sekolah. Siswasiswa yang kesurupan dibopong oleh teman-temannya. Tak sedikit wali murid yang anaknya kesurupan langsung membawa pulang setelah berhasil ditenangkan. Selain itu, pihak sekolah juga mengantar siswa-siswa kesurupan ke rumahnya menggunakan kendaraan roda dua.(mik/han)

Jadi Inspirator, Lebih Mudah Kritisi Pemain dengan Data Sambungan dari Halaman 1

mereka membicarakan tentang pertandingan. Mulai dari hasil akhir, kartu kuning, penguasaan bola, pemain yang menonjol sampai dengan kelemahan dari Arema. “Ya seperti komentator bola begitu, mencoba mengkritisi permainan,” sebut pria yang akrab disapa Brilli itu. Lama-lama, mereka gemas setiap kali membicarakan Arema hingga akhirnya membicarakan statistik pertandingan. Mereka mencoba berkicau melalui fanpage Facebook dan Official Twitter yang mengatasnamakan suporter. Baik sebelum maupun setelah laga Arema. Entah itu laga resmi maupun laga uji coba. Akan tetapi dia mengakui, kicauan tersebut masih tidak seakurat dan selengkap yang dikerjakan bersama keempat temannya ketika sudah di Arema Stats. “Dari pihak Arema no comment, wong suporter juga banyak suara. Sementara yang komentar ya sesama Aremania lain. Dari sana kami coba menggali kemampuan lebih dalam dengan membuat statistik yang akurat,” beber Brili yang disetujui oleh kedua temannya, Rizky dan Ramaditya. Hingga akhirnya Brilli mengusulkan membuat Arema Stats, mengelolanya dengan serius untuk menyajikan data detil dalam setiap laga Arema. Mulai dari dribble, shooting, intercept, crossing, long pass, clearance, assist hingga gol yang terjadi dalam setiap pertandingan. Dari statistik tersebut, muncullah prediksi, kelemahan atau kekuatan tim, yang semuanya itu coba difloorkan melalui twitter dan blog Arema Stats. Menurut Brilli, konsekuensi dari niat itu, maka personil Arema Stats mesti rajin datang dalam setiap laga Arema di Stadion Kanjuruhan. Tidak peduli kondisi lelah setelah bekerja atau sekolah, personil Arema Stats berganti menonton dan mengkritisi pertandingan laksana wartawan. Tidak hanya datang, masing-masing personil membawa lembaran kertas lengkap dengan bolpoin. Mereka membagi kerja, untuk satu orang mengawasi 3-4 pemain Arema, mencatat semua aktivitas di lapangan. Mata mereka seakan enggan melepas pemain yang menjadi bagian pengawasannya. Haram ada yang terlewatkan. “Kami harus benar-benar mengawasi gerak mereka. Sedikit terlewat, ya kurang akurat data kami. Makanya, jarang sekali ada guyonan ketika sudah di pinggir stadion. Ke kamar mandi pun, harus menahan diri menunggu istirahat,” urainya. Lambat laun, eksistensi dari Arema Stats yang memiliki akun twitter @AremaStats mendapat pengakuan. Tidak bisa dipungkiri, apa yang Arema Stats kerjakan menarik banyak pihak. Termasuk mereka yang berminat dengan dat-

anya. Baik secara diam-diam memakainya, maupun izin terlebih dulu. Menurut pria yang juga bekerja di perusahaan konstruksi ini, Arema Stats tidak mempermasalahkan bila data statistik yang mereka share melalui twitter dan blog dipakai. Sebab, sebelumnya juga sudah meminta izin terlebih dulu dan menyertakan sumber statistiknya. “Dari sana, nama Arema Stats pun mulai dikenal tidak hanya oleh Aremania. Tetapi lintas suporter lain. Jika ada media lokal ingin memakai statistik kami ya monggo saja. Tapi jangan lupakan sumbernya, itu kebanggaan kami,” terang dia. Pernah pula, kompetitor Arema mencoba membeli data yang dihasilkan selama ini. Dengan tegas, Arema Stats menolaknya, sekalipun godaan uang jutaan rupiah sudah di depan mata. Yang ada di benak anak Arema Stats, tidak mungkin menyerahkan kelemahan pada musuh. Sama artinya dengan membenamkan sang klub pujaan. Yang menarik, saat ini keberadaan Arema Stats telah menginspirasi teman suporter lain. Setidaknya, ada 4-5 kelompok suporter di Indonesia yang kini turut mengikuti jejak Arema Stats. Antara lain suporter Persija Jakarta, PSIS Semarang, Persela Lamongan dan Persis Solo untuk memiliki sekumpulan suporter yang mau membuat statistik klub kebanggaannya. “Di situ menambah rasa bangga kami. Paling tidak kami merupakan pioneer bagi kelompok suporter di Indonesia,” sebut pria asal Bandulan tersebut. Menurut dia, ada pula yang belajar dengan kinerja dari tim Arema Stats. Padahal, diakuinya, bila mereka pun membuat statistika karena tertarik dengan analisis dari Lab Bola dan Opta. Dari sana mereka mencoba belajar dan browsing mengenai cara menulis data pertandingan dan menyajikannya, baik dalam bentuk statistik maupun tulisan layaknya berita. “Ya kami juga harus belajar. Hingga sekarang pun berusaha menyempurnakan penyajian statistik untuk pembaca,” tambahnya. Apa yang Arema Stats sajikan menjadi bukti keseriusan mereka ketika mencintai Arema. Tidak sekadar hurahura datang ke stadion, setelah pulang sudah tidak berbekas. Tetapi, dengan data-data, mereka bisa mengeluarkan semua hal tentang statistik Arema. Yang terpenting, mereka juga lebih mudah mengkritik Arema bila ternyata bermain tidak sesuai harapan. “Ketika Arema main loyo, kurang determinasi, apalagi kalah, kami lebih mudah menyampaikan penyebab kelemahan, dan mencoba menganalisa yang harus diperbaiki. Dengan begitu, kritikan kami lebih berdasar,” urainya. Kini, keseriusan personil Arema Stats pun menghasil-

kan banyak hal. Arema Stats telah menghasilkan Matchday Programme. Sebuah lembaran yang berisi statistik mengenai prediksi pertandingan. Porsi paling besar membahas tentang Arema, yang sedikit untuk tim lawan. Menurut Brilli, Matchday Programme ini terinspirasi dari luar negeri. Di Inggris misalnya, setiap klub pasti menyajikan lembaran statistik tersebut sebelum laga. “Kami pernah membaca tentang aktivitas Paul Cumming yang sampai meminta kiriman Matchday Programme dari klub yang disayanginya sekalipun sudah tinggal di Indonesia. Jika di sana dijual, kami masih memberikannya gratis,” terang alumnus SMAN 7 Malang tersebut. Matchday Programme ini masih dicetak dalam jumlah terbatas. Dalam setiap laga, sekitar 500 eksemplar. “Itupun masih terlalu banyak. Supporter di Indonesia masih belum terbiasa ada lembaran seperti ini, sayang juga jika setelah kami bagikan ternyata dibuang begitu saja,” tambah dia. Beberapa analisis di Matchday Programme pun terbukti ketika pertandingan. Misalnya tentang kelemahan Arema yang terlalu mudah kebobolan di 45 menit kedua atau kualitas crossing yang lemah dari pemain. Termasuk juga tentang pemain, yang secara statistik menurut Arema Stats sangat mumpuni. “Kurnia Meiga kiper mumpuni, Purwaka bila main maka Arema selalu menang, atau Juan Revi yang secara statistik sangat bagus ketika diturunkan,” urai pria murah senyum ini. Brili, Rizky dan Rama pun secara kompak mengakui, untuk saat ini belum mendapatkan apa-apa selain kebanggaan menjadi Aremania dari apa yang mereka kerjakan. Sebab, apa yang mereka kerjakan secara independen ini masih dilakukan dengan kocek pribadi. “Kalaupun ada, supporting kecil dari teman suporter lain, tetapi ya mungkin hanya cukup untuk mencetak Matchday Programme, dan asal bisa berangkat ke stadion,” jelas Rizky menimpali. Lebih lanjut dia menyampaikan, ke depannya Arema Stats menargetkan lebih serius lagi ketika menyajikan data. Menurut Rizky, apa yang mereka kerjakan selama setahun terakhir, kini mulai membuahkan hasil. Selain pengakuan keberadaan dan keakuratan datanya, ada beberapa perusahaan yang mencoba mendekat untuk menjadi penyandang dana Arema Stats ke depan. “Keyakinan kami Arema Stats berarti bagi Arema dan Aremania. Bila menjadi pekerjaan kami, ya patut disyukuri pula. Namun yang jelas ini menjadi cara bagi kami untuk menahbiskan diri menjadi Aremania sejati, lebih elegan dan berarti,” pungkas dia, diamini dengan Brilli dan Ramaditya. (stenly rehardson/han) REDAKTUR: NUGROHO, HANNA, BAGUS, LAYOUTER: SLATEM


12

rabu, 1 OKTOBER 2014

DIIKUTI 228 ATLET SE-KOTA MALANG Kejuaraan Bulu Tangkis di GOR BAT Tunggul Wulung MALANG-Kejuaraan Bulu Tangkis Kota Malang 2014 kembali dihelat di GOR Badminton Akademi and Training (BAT) Tunggul Wulung, mulai hari Kamis besok hingga Sabtu 4 Oktober depan .Kejuaraan antar klub dan perorangan ini bakal diikuti sekitar 228 atlet se Kota Malang. Mulai dari usia dini dibawah 10 tahun, anak-anak, pemula, remaja, taruna hingga dewasa. Sekretaris Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Syaiful Bakhri mengatakan untuk usia dini hanya mempertandingkan tunggal saja. Sedangkan untuk kelas anak-anak hingga taruna mempertandingkan Syaiful Bakhri kategori tunggal dan ganda. Sementara untuk dewasa khusus kategori ganda.”Kejuaraan ini rutin setiap tahun digelar oleh Kota/Kabupaten seluruh Indonesia. Karena bagi setiap juara bakal tampil dalam Kejuprov nanti,”katanya kepada Malang Post kemarin. Syaiful menyebut, pertandingan bakal dimulai dari pukul 13.00 hingga malam hari. Sebab jumlah peserta yang ikut lebih banyak daripada tahun sebelumnya. Kendati begitu, ada tiga lapangan yang akan digunakan dalam pertandingan ini. Baca Diikuti... Hal.10

PBSI For Malang Post

POTENSIAL : Para atlet usai penobatan juara dalam Kejuaran Bulu Tangkis di GOR BAT Tunggul Wulung tahun lalu.

BAT Siap Pertahankan Tradisi Juara MALANG - Para atlet dari berbagai klub siap ambil bagian dalam Kejuaraan Bulu Tangkis Kota Malang di GOR BAT Tunggul Wulung mulai Kamis besok hingga hari Sabtu 4 Oktober 2014 mendatang. Salah satunya adalah klub Badmin­ ton Akademi and Training (BAT).

Sebanyak 32 atlet BAT siap tanding dalam kejuaraan tersebut, mulai atlet usia dini sampai taruna. “Anak didik kami semuanya telah siap bertanding dan merebut prestasi terbaik dalam even bergengsi ini,’’ kata pelatih klub BAT, Agus Mintono kepada Malang Post kemarin.

Mimin, sapaan akrabnya me­ n y e ­b u t s e t i a p m i n g g u a n a k didiknya berlatih hingga 6 kali. Kendati persiapan khusus tidak ada, tapi dalam latihan rutin pa­ ra atlet difokuskan pada game atau latih tanding antar sesama atlet diperbanyak. Karena fisik dan

tekniknya sejauh ini sudah matang. Lebih lanjut,ia menyatakan BAT merupakan klub terbaik di Malang Raya. Hal ini dibuktikan dengan setiap tahun selalu juara umum pa­da kejuaraan bulu tangkis yang dige­lar oleh PBSI. Baca BAT Siap... Hal.10

RONCE NGALAM JS Green Indonesia

Ajak Peduli Lingkungan yang Menguntungkan

Dispenda Kota Malang for Malang Post

SELEKSI: Tim juri melakukan seleksi wawancara putra-putri Gatra Pajak tahun 2014. Yang diselenggarakan Dispenda Kota Malang kemarin.

Putra-Putri Gatra Pajak 2014

Siapkan 10 Finalis Dikontrak Jadi Karyawan Dispenda MALANG – Sejumlah remaja pria dan wanita rupawan memenuhi ruang sidang Balai Kota Malang, hari Selasa kemarin. Kedatangan mereka, bertujuan untuk melakukan tes wawancara pemilihan PutraPutri Gatra Pajak Daerah Kota Malang tahun 2014 yang diselenggarakan Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) Kota Malang. Kepala Dispenda Kota Malang, Ade Herawanto mengatakan, ada 44 peserta yang mengikuti seleksi ini. “Mereka terdiri dari pelajar dan mahasiswa. Mereka

semua nanti disaring menjadi 10 finalis dan dipilih siapa Duta Pajak Daerah 2014,” ujar Ade d’Kross,sapaan akrabnya, kepada Malang Post. Ditambahkan, kesepuluh finalis ini nanti akan direkrut menjadi karyawan kontrak Dispenda Kota Malang. Mereka akan bertugas sama dengan para karyawan lainnya. Bahkan, para finalis ini juga akan ditugasi menarik pajak dari para Wajib Pajak (WP) di Kota Malang. “Mereka inilah yang nantinya berada

di garis depan dalam memaksimalkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari sektor pajak,” jelasnya. Apalagi, Dispenda akan memilih pria tampan dan wanita cantik untuk dijadikan finalis. Artinya, penarikan pajak akan dilakukan para pemuda berpenampilan menarik ini. Menurut pria ramah ini, idenya tersebut merupakan gagasan baru untuk Dispenda dalam hal penarikan pajak.Tapi bukan berarti hanya sekadar cantik atau tampan saja. Baca Siapkan... Hal.10

MALANG – Zaman sekarang, investasi menjadi hal yang diminati banyak orang. Apalagi kalau dalam investasi itu, terdapat nilai kebermanfaatan yang tinggi. Sama halnya dengan apa yang sedang dilakukan Jatisari Sengon (JS) Green Indonesia. Perusahaan pengolah kayu ini, sedang giat-giatnya mengajak masyarakat luas untuk menanam manfaat dengan menanam pohon Sengon di wilayah kabupaten Malang. Trainer dan motivator nasional, Faizal Alfa Z mengatakan, sudah waktunya mata masyarakat terbuka untuk melihat masa depan lebih cerah. “Sudah waktunya penghijauan digiatkan. Lahan-lahan kosong, harus dimanfaatkan untuk penghijauan,” ujarnya kepada Malang Post disela acara seminar Go Green Revolution JS Green Indonesia di Hotel Aria Gajayana, tadi malam. Ditambahkan, penghijauan bisa dilakukan dengan cara menanam pohon di lahan kosong. Penanaman pohon tersebut, sekaligus dapat membantu gerakan pemerintah untuk melestarikan lingkungan. Kendati demikian, jelas dia, masyarakat juga perlu memilah dan memilih pohon apa yang bisa bermanfaat bagi lingkungan, termasuk dirinya sendiri. “Pohon Sengon bisa jadi pilihan. Apalagi, nilai ekonomis pohon ini tinggi,” ujar pria yang juga menjabat sebagai CEO PT Sriana Tirtama, induk perusahaan JS

Green Indonesia. Lebih lanjut, dia menjelaskan, satu kubik kayu pohon sengon bernilai Rp 1,4 juta. Sementara masa tumbuh pohon ini cepat. Faizal menjelaskan, hanya butuh waktu empat sampai lima tahun, Pohon Sengon sudah bisa dibangun. Bagi Faizal, pohon Sengon memiliki manfaat ganda. Dia sendiri, sudah pernah mencobanya. Apalagi, bila didukung pihak ketiga. Misalnya, JS Green Indonesia. “JS Green Indonesia memfasilitasi masyarakat yang akan menanam pohon sengon untuk penghijauan, sekaligus investasi,” tandas pria berambut pendek ini. JS Green Indonesia, lanjut Faizal, memiliki lahan seluas 200 hektar di wilayah kabupaten Malang. Lahan seluas itu, disediakan untuk masyarakat yang ingin menanam pohon Sengon. Satu orang, cukup membayar Rp 9,9 juta untuk mendapat lahan 180 meter persegi sekaligus penanaman bibit Sengonnya. “Diatas tanah seluas itu, banyak sekali pohon Sengon yang bisa ditanam,” tegasnya. Lima tahun kemudian, pohon-pohon Sengon di atas tanah tersebut bisa dipanen. Bayangkan, katanya, nilai jumlah kubik yang didapat, dikali nilai Sengon per kubiknya, Rp 1,4 juta. Faizal meyakinkan, investasi tidak akan sia-sia. Tidak hanya itu, lahan seluas 180 meter persegi itu pun menjadi hak milik kita. (erz/nug)

Guest Gesank/Malang Post

AJAK: CEO PT Sriana Tirtama sharing pengalaman tentang investasi pohon sengon. REDAKTUR: sri nugroho, LAYOUTER: dj amiel


BABAK 8 BESAR

RABU, 1 OKTOBER 2014

13

Arema Diundang BVC Cup di Vietnam

MALANG – Arema Cronus siap go internasional lagi. Meskipun tidak bermain hingga semifinal seperti Persipura Jayapura, Singo Edan ternyata menarik perhatian insan sepakbola Asia. Malam tadi, Malang Post menerima kabar bahwa manajemen telah menerima undangan dari Vietnam Football Federation (VFF) untuk ikut turnamen BTV Cup 2014, di Ho Chi Minh City. BTV (Binh Duong Television) Cup adalah turnamen persahabatan internasional yang digelar tiap tahun di Go Dau Stadium,

markas dari tim Vietnam, Becamex Binh Duong. Pesertanya berasal dari tim sepakbola di seluruh penjuru dunia. Ada 17 negara tersebar di Afrika, Eropa dan Asia yang ikut dalam BTV Cup 2014. Tahun ini, panitia BTV Cup tertarik dengan Arema Cronus yang tampil impresif hingga tembus Babak Delapan Besar AFC Cup 2014. “VFF sangat tertarik dengan penampilan kita di AFC Cup 2014.

FINO YUDISTIRA/MALANG POST

BELUM PULIH: Pemain asing Arema Gustavo Lopez masih belum bisa dimainkan saat uji coba melawan PS UM, kemarin. Gustavo masih terus dipantau kondisinya. FINO/MALANG POST

TERAKHIR: Alberto ‘Beto’ Goncalves dkk saat TC terakhir di Batu. Arema juga diundang mengikuti turnamen di Vietnam.

Baca Arema... Hal.14

Terancam Tanpa Lopez MALANG – Gustavo Fabian Lopez mencoba pulih secepat mungkin dari cedera yang membekapnya. Sebab, pemain Arema Cronus ini ingin tampil lawan PS Semen Padang di Stadion Kanjuruhan pada hari Sabtu, 4 Oktober 2014 nanti. Playmaker Singo Edan itu berharap tampil di laga perdana Babak Delapan Besar ISL 2014. “Saya sangat ingin main lawan Semen Padang. Walaupun kondisi saya saat ini masih belum bagus, saya optimis bisa segera sembuh. Setidak-tidaknya saya jadi pemain pengganti bila dokter tidak mengizinkan saya main 90 menit. Masuk babak kedua mungkin pilihan terbaik saya,” terang Gustavo kepada Malang Post, di sela-sela latihan pagi kemarin. Pemain asal Argentina itu mengatakan, hasil pemeriksaan di Surabaya menyebut bahwa otot betis kanannya sudah membaik. Ia mengaku

hanya sedikit merasakan sakit di area cederanya. Namun, pagi kemarin Gustavo masih belum boleh menjajal sesi latihan normal bersama skuad Arema lainnya. “Saya sudah membaik dibandingkan beberapa hari lalu. Tapi, saya belum boleh ikut latihan normal bersama pemain Arema lainnya. Harus latih otot saya lebih baik lagi agar segera sembuh, mungkin hari Kamis nanti dokter membolehkan saya jajal latihan normal, karena saya mau main,” tegas Gustavo. Pemain bernomor punggung 8 ini lebih banyak melahap sesi latihan fisioterapi bersama dokter tim dr Indrawan Dwantoro di gym center Kusuma Agrowisata Hotel. Pagi kemarin, Gustavo melahap materi sepeda statis untuk menguatkan otot betisnya, sekaligus menguji seberapa cepat proses penyembuhan Gustavo. Baca Terancam... Hal.14

M FIRMAN/MALANG POST

UJI COBA: Setelah uji coba melawan PS UM, pemain Arema diberi istirahat sehari sebelum tampil melawan Semen Padang.

Jadwal Pertandingan Babak 8 Besar ISL 2014 Putaran-1 G RUP K

Sabtu, 4 Oktober 2014 13:30 WIB Persipura vs Persela Lamongan 15:30 WIB Arema vs Semen Padang Rabu, 8 Oktober 2014 15:30 WIB, Persela vs Arema 19:00 WIB, Semen Padang vs Persipura Minggu, 12 Oktober 2014 15:30 WIB, Semen Padang vs Persela 19:00 WIB, Arema vs Persipura GRUP L

Senin, 6 Oktober 2014 15:30 WIB Persib vs Pelita Bandung Raya 19:00 WIB Persebaya vs Mitra Kukar Jumat, 10 Oktober 2014 15:30 WIB Pelita Bandung Raya vs Persebaya 19:00 WIB Mitra Kukar vs Persib Selasa, 14 Oktober 2014 15:30 WIB Persebaya vs Persib 19:00 WIB Mitra Kukar vs Pelita Bandung Raya

Refreshing Sehari sebelum Lawan Semen Padang MALANG – Arema Cronus sukses menjalani Training Center di Kusuma Agrowisata Hotel Batu selama tiga hari berturut-turut, yakni 28-30 September 2014. TC Singo Edan resmi berakhir usai menghadapi PS UM di Stadion Kanjuruhan, sore kemarin. Setelah tiga hari TC yang menguras energi, tim pelatih memberikan waktu liburan bagi penggawa klub pujaan Aremania itu. Pelatih Arema, Joko “Gethuk” Susilo membenarkan bahwa Arema libur sehari. “Pemain kita beri waktu untuk refreshing setelah TC selama tiga hari. Mereka pun ingin bertemu dan berkumpul den-

gan anggota keluarga masingmasing. Kita liburkan latihan bersama sehari, yakni besok Kamis,” terang Gethuk kepada Malang Post, kemarin. Liburan bakal menjadi kesempatan emas bagi para pemain luar kota di sekitaran pulau Jawa untuk pulang kampung. Jimmy Suparno, Samsul Arif, Hendro Siswanto hingga Kurnia Meiga Hermansyah, biasanya langsung ngalup ke kampung halaman masing-masing. Begitu juga, asisten pelatih seperti Alan Haviludin yang memanfaatkan liburan untuk pulang ke Bojonegoro. Sementara, para pemain dan tim pelatih yang ber-

domisili di Malang cukup bertemu dengan anggota keluarga yang sudah menetap di Bhumi Arema. Ahmad Bustomi, Arif Suyono, Dendi Santoso, Kuncoro dan Suharno, memiliki kediaman di Malang. Gethuk menegaskan, liburan sehari tidak menghilangkan kewajiban menjaga kondisi. “Pemain tetap harus menjaga kondisinya dengan latihan pribadi. Liburan adalah kesempatan untuk tidak latihan di lapangan bersama anggota skuad Arema. Tapi, latihan pribadi seperti jogging atau fitness bisa dilakukan sendiri meskipun libur. Kami harap ini tetap dilakukan,” tandas Gethuk.

Setelah libur sehari tanggal 1 Oktober 2014, pemain bakal kembali berlatih dan persiapan lawan PS Semen Padang. Pada 2 Oktober, skuad berlogo singa itu dijadwalkan latihan di Stadion Kanjuruhan Malang untuk memantapkan persiapan akhir lawan Kabau Sirah, julukan Semen Padang. “Kita sudah cukup lama tidak latihan dan merasakan kondisi lapangan Stadion Kanjuruhan. Tanggal 2 Oktober, kita rencanakan latihan lagi di kandang. Latihan tanggal 2 Oktober digunakan untuk ujicoba lapangan. Pada 3 Oktober, kita tinggal maintenance saja,” tutup Gethuk.(fin/jon)

Pertajam Finishing MALANG – Tim pelatih Arema Cronus menggelontor materi pamungkas Training Center di Kusuma Agrowisata Hotel, pagi kemarin (30/9). Dipimpin oleh Suharno-Joko Susilo, skuad Singo Edan menjalani materi selama kurang lebih satu jam di lapangan Agrowisata. Pelatih Arema, Suharno menyebut bahwa intensitas latihan tidak terlalu berat karena pemain harus uji coba sore hari kemarin. “Kita beri materi tidak lama, hanya sekitar satu jam. Itupun efektif materi taktis hanya setengah jam. Lainnya adalah latihan untuk menjaga kondisi dan tidak menggunakan bola,” terang Suharno kepada Malang Post, usai latihan kemarin. Pelatih asal Klaten ini men-

gungkapkan, Hendro Siswanto dkk menjalankan latihan koordinasi pada awal sesi. Pemain diminta melakukan gerakan agility, disambung dengan speed dan berakhir dengan sprint. Samsul Arif, Alfarizi, Hendro Siswanto, Alberto Goncalves dan Arif Suyono cukup antusias melahap materi latihan ini. Setelah setengah jam melahap materi kondisi, pemain langsung melakoni materi finishing. Suharno meminta para pemain untuk melakukan dua kali shooting ke dua gawang. Samsul Arif dkk harus shooting jarak pendek di gawang pertama. Setelah itu, pemain harus melakukan shooting jarak menengah luar kotak penalti. Baca Pertajam... Hal.14 REDAKTUR: JONS, LAYOUTER: REEP


RABU, 1 OKTOBER 2014

14

Persipura Tersingkir Secara Tragis JAKARTA - Persipura akhirnya terhenti di babak semifinal AFC Cup 2014. Menjamu Al Qadsia SC di Stadion Mandala, Jayapura, dengan harapan membalikkan keadaan, Mutiara Hitam malah kalah telak 0-6. Persipura pun kembali fokus menatap laga delapan besar ISL. Pahitnya, kekalahan ini menjadi kekalahan terbesar Persipura selama tampil di ajang AFC Cup. Keangkeran Stadion Mandala yang selalu jadi panggung pembantaian klub-klub Asia yang bertandang, pun dipatahkan Al Qadsia. Pelatih Persipura Jacksen F Tiago pun tak menduga armada tempurnya akan mengalami kekalahan sepahit ini. Enam gol yang tercipta pada pertandingan tersebut dilesakkan Saif Al Hashan (6 dan 56), Bader Al Mutawa (33 dan 73), Khaled Ebrahim (75), dan Saleh Al Sheikh (90+2). Persipura sejatinya memiliki sejumlah peluang tapi gagal dikonversi menjadi gol. Pertahanan Al Qadsia di sisi lain tak bisa ditembus Persipura. “Semua ini di luar dugaan dan semoga kami bisa mengambil hikmah dari kekalahan ini,” ujar Jacksen. “Saya sebagai pelatih memohon maaf yang sebesar-besarnya kepada seluruh pendukung Persipura,” sambungnya. Namun, ini bukan kekalahan terbesar dalam sejarah Persipura. Kekalahan terburuk Persipura tercatat saat menghadapi klub Tiongkok, Changchun Yatai di ajang Liga Champions Asia pada 2010 dengan skor 9-0. Pada ajang

YUDHI EFFENDI/CENDERAWASIH POS

TRAGIS: Ferinando Pahabol dan Boaz Solossa berusaha menggempur pertahanan Al Qadsia, namun usaha dua pemain ini selalu gagal. Persipura takluk 0-6, dan kalah agregat gol 10-2. Susunan Pemain Persipura (4-3-3): Yoo Jae hoon (pg); Fandri Imbiri, Bio Paulin, Ruben Sanadi, Tinus Pae; Lim Jun Sik, Gerald Pangkali (Ferinando Pahabol 46’), Imanuel Wanggai (Ian Louis Kabes 63;); Robertino Pugliara, Titus Bonai, Boaz Solossa (Ricky Kayame 82’). Pelatih : Jacksen F Tiago Qadsia SC (4-4-2): Nawaf Al Khaldi; Abdullahi Shehu (Khaled Ebrahim 29’), Khaled Al Qahtani, Saleh Al Sheikh, Saif Al Hashan, Fahed Al Ebrahim, Talal Al Amer, Bader Al Mutwa, Amer Almatoug (Dhary Saeed 81’), Alvaro Silva Linares, Danijel Subotic. Pelatih : Antonio Puche Vicente

yang sama, Persipura juga kalah telak 8-0 saat bertamu ke markas Jeonbuk Motors di Korea Selatan. Akibat terhentinya lang-

kah Boaz Solossa dan kawan-kawan di AFC Cup, Jacksen pun langsung memutar balik langkah. Sebagai juara bertahan ISL, Jacksen

bertekad mempertahankan gelar tersebut. Jika berhasil mempertahankan gelar, Persipura memiliki peluang untuk tampil di kualifikasi

Liga Champions Asia. “Kemampuan kami sudah sampai disini. Secara pribadi saya sudah mengeluarkan kemampuan terabaik, namun

hasilnya kami kalah, sepak bola seperti itu. Kami ambil hikmahnya saja dari ajang ini untuk tampil lebih baik di Babak Delapan Besar ISL,” jelas

Persib Tak Lagi Dijejali Latihan Fisik SUBANG - Skuad Persib Bandung takkan lagi dijejali latihan fisik yang berat dalam pelaksanaan training center (TC) di Subang yang mulai berlangsung, Senin (29/9). Pada tahap akhir persiapan menuju Babak Delapan Besar Indonesia Super League (ISL) 2014, Firman Utina Cs hanya akan disuguhkan menu latihan dengan titik beratnya kepada konsolidasi tim. Pelatih Fisik Persib Bandung, Yaya Sunarya mengakui sudah tidak lagi menganggendakan pembentukan kondisi fisik. “Latihan yang menitik-

beratkan kondisi fisik sebenarnya sudah tidak ada karena kita memiliki tugas lain yakni konsolidasi dalam tim untuk kembali menyatukan kerjasama dari individu ke tim,” tutur Yaya, kemarin. Yaya mengatakan, yang diperlukan oleh tim saat ini adalah bagaimana berlatih dengan melibatkan semua pemain. “Kita percaya semua pemain sudah memiliki karakter bermain, tetapi kita perlu satu bentuk latihan yang melibatkan semua. Meskipun pada dasarnya nanti secara tidak langsung akan memben-

Syakir Belum Tentukan Sikap JAKARTA -Sriwijaya FC sepertinya akan kesulitan mempertahankan winger, Syakir Sulaiman. Pemain Tim Nasional U-23 di Asian Games 2014 tersebut belum menentukan sikap untuk tetap bertahan di Bumi Sriwijaya. “Untuk masa depan saya belum ditentukan sekarang. Jadi kita lihat saja nanti bagaimana keputusannya,” kata Syakir sapaan akrab Syakir Sulaiman, kemarin. Pemain muda terbaik Indonesia Super League (ISL) 2012/2013 EVAN SUMARLI/SUMEKS tersebut memang menjadi salah Syakir Sulaiman satu pemain yang sudah dipastikan akan dipertahankan tim. Tetapi, memang belum ada negoisasi terkait masa depannya. “Sejauh ini saya masih menghormati kontrak sampai Desember nanti,” jelas pemain asal Aceh itu. Saat ini Syakir sedang menikmati masa-masa liburannya. Dia kembali ke kampungnya untuk berkumpul lagi bersama keluarga. Setelah itu, Syakir baru akan menentukan dimana klub akan menjadi persinggahannya. “Liburan dulu sajalah bersama keluarga,” beber Syakir. Disinggung mengenai hasil yang didapat dalam Asian Games. Pemilik nomor punggung 92 tersebut merasa puas dengan capaian timnya. Menurutnya, semua sudah memberikan hal maksimal sehingga bisa melaju sampai 16 besar. Meski memang harus gagal melaju ke babak selanjutnya. (rip/ion/jpnn/jon)

tuk pemeliharaan fisik juga,” ujarnya. Yaya menuturkan, agar tujuan tercapai, maka TC digelar dengan suasana fun. “Fun, mungkin bisa juga seperti itu, tapi inti latihannya tetap mengutamakan konsilidasi antar pemain dan antar lini,” ucapnya. “Jadi feel mereka, komunikasi mereka kita bina lagi supaya seluruh pemain satu visi, baik itu saat bertahan maupun menyerang. Semua itu otomatis akan melibatkan kondisi fisik yang sudah dibilang cukup,” pungkas Yaya.(yan/jpnn/jon)

GALIH ANDHIKA/PASUNDAN EKSPRES

Persija Bidik Maitimo JAKARTA – Ibu kota selalu menjanjikan buat mimpi-mimpi indah. Jika berhasil, bukan hanya pundi-pundi harta menghampiri, ketenaran juga menjadi bagian penyandingnya. Mimpi indah inilah yang disediakan Persija Jakarta bagi pemain bidikannya. Secara terbuka, manajemen Persija mengungkapkan dana besar mereka siapkan untuk kebutuhan tim musim depan. Tak hanya mendatangkan pelatih papan atas yang bisa menjamin datangnya gelar, para pemain berlabel Timnas pun menjadi target sasaran. Persija harus kembali menjadi magnet bagi pemain haus gelar. Salah satu nama yang kini disebut-sebut akan segera didatangkan ke Stadion Utama Gelora Bung Karno adalah Raphael Maitimo. Gelandang enerjik milik Mitra Kukar itu kabarnya sudah tidak betah di tanah Kalimantan. Sebagai pemuda yang tumbuh di Belanda, sosiologis tanah Borneo tidak membuatnya nyaman.

FARID FANDI/JPNN

Raphael Maitimo Manajemen Persija pun tak membantah isu untuk mendapatkan gelandang serang Tim Nasional (Timnas) Indonesia ini. Hanya saja, lagi-lagi manajemen Persija tak bisa mengambil langkah konkrit karena Persija belum memiliki pelatih baru. Sebab, pelatih baru yang nantinya yang akan menentukan siapa pemain baru. “Ya siapa saja bisa dikaitkan dengan Persija. Yang jelas

kami tertarik untuk mengontrak pemain-pemain berlabel Timnas. Kalo untuk kepastian siapa yang akan dibeli dan dikontrak itu nanti kewajiban pelatih kepala saja. Kami hanya membantu,” ujar Wakil Presiden Klub Persija Asher Siregar. Yang bersangkutan, Maitimo, enggan mengomentari isu ini. Menurut pemain yang sempat membela Timnas Belanda Usia 15, 16 dan 17 ini, saat ini dirinya masih fokus bersama Mitra Kukar di babak delapan besar. Segala kemungkinan bisa saja terjadi di akhir musim nanti, tetapi Maitimo memilih fokus terlebih dahulu bersama Mitra Kukar. Tak hanya Maitimo, gelandang sayap Mitra Kukar lainnya, Zulham Zamrun juga mendapat perhatian Macan Kemayoran. Cuci gudang besar-besaran yang dilakukan Persija musim ini secara tidak langsung menjadi pintu bagi pemain lain, khususnya yang berambisi meraih gelar juara, untuk bergabung musim depan. (abd/jpnn/jon)

SRIWIJAYA INCAR I MADE WIRAWAN PALEMBANG - Lini pertahanan Sriwijaya FC dimasa kepelatihan Subangkit memang menjadi perhatian serius. Dari total 20 kali bertanding gawang Fauzi Toldo dan kawan-kawan telah kemasukan sebanyak 29 gol dan hanya memasukkan 22 gol. Kondisi ini menjadi perhatian pelatih baru Laskar Wong-

kito Benni Dollo. Mantan pelatih Persita Tangerang ini bakal fokus memperkuat barisan pertahanan untuk musim depan. Namun pelatih asal Manado ini belum memberikan bocoran pemain yang akan diincar. Sempat beredar kabar manajemen Sriwijaya FC tengah mengincar kiper utama

Persib Bandung I Made Wirawan. Mantan kiper Persiba Balikpapan ini dinilai sangat ideal menjadi palang pintu terakhir Laskar Sriwijaya musim depan. “Kita memang sedang mencari peman untuk memperkuat lini pertahanan,” ujar Robert Heri manajer Sriwijaya FC (30/9). Selain I Made, Sriwijaya FC

Arema Diundang BVC Cup di Vietnam g

PERSIAPAN: Skuad Persib Bandung bersama pelatih Djadjang Nurjaman saat di Subang persiapan melakukan Training Center (TC) selama empat hari.

juga tengah mengincar kiper Persebaya Ferry Rotinsulu. Mantan kiper Sriwijaya FC ini punya rekor baik dan juga pernah ikut membawa Sriwijaya FC merebut berbagai gelar di kompetisi tertinggi sepak bola Indonesia. “Semua itu akan kembali pada kebutuhan, kerangka pemain dari pelatih. Kita lihat saja nanti,”jelasnya.

Fery kini sedang dikontrak Persebaya Surabaya, belum diketahui kontraknya akan berlanjut atau tidak. Faktor keberhasilan fery di Sriwijaya FC serta pengalamanya dalam menjaga gawang bukan hal mustahil dirinya akan kembali lagi di klub kebanggan Wong Sumsel ini. (cj11/nan/ jpnn/jon)

Jacksen lagi. Sebaliknya, Al Qadsia sudah mempersiapkan laga ini dengan sebaik mungkin. Selain mempelajari secara seksama tipikal permainan Persipura berikut kelemahannya, The Kings, julukan Al Qadsia, juga melakukan adaptasi dengan baik di Jayapura. Kesalahan Al Kuwait yang telat beradaptasi dengan cuaca Papua jadi pelajaran mereka. “Kedatangan lebih awal memaksimalkan persiapan kami dengan cuaca disini,” ungkap Pelatih Al Qadsia Antonio Puche Vicente saat jumpa pers. Pelatih asal Spanyol itu juga menegaskan serangan balik menjadi kunci kemenangan mereka. (abd/jpnn/jon)

Sambungan dari Halaman 13

Kita diundang ke Vietnam untuk ikut BTV Cup 2014. Undangannya sudah diterima oleh manajemen,” terang Manajer Bisnis dan Marketing Arema, Fuad Ardiansyah kepada Malang Post, kemarin. Menurut Fuad, pihak PSSI-nya Vietnam terkesan dengan sepakbola Indonesia yang dibawakan oleh Arema. Meskipun akhirnya takluk di Hongkong lawan Kitchee FC pada 8 besar AFC Cup, VFF cukup terkesan dengan performa Cristian Gonzales dkk. Rencananya, pihak panitia BTV Cup 2014 bakal mengundang tim dari Brasil, Korea Selatan dan Singapura untuk menyertai Arema dalam kompetisi ini. “Kita akan ditemani tim dari berbagai benua, ini kesempatan yang sangat kita apresiasi,” terang Fuad. Pria yang juga alumnus universitas luar negeri itu menyebut, misi Arema untuk go internasional sedikit demi sedikit mulai berjalan. Performa Arema di AFC Cup 2014, terbukti menarik perhatian insan sepakbola Asia. Fuad pun bergembira karena Arema diundang untuk ikut dalam BTV Cup yang sudah diikuti oleh 17 negara itu. “Kita senang mendengar nama Arema mulai menggaung di Asia. Tujuan kita untuk go internasional dan menarik perhatian sepakbola Asia mulai berbuah. Undangannya, kita wajib ikut bulan November 2014 nanti,” sambung pria berkacamata itu. Dari daftar negara yang ikut turnamen berusia 14 tahun itu, ada Kamboja, Brasil, Malaysia, Maladewa, Singapura, Republik Ceko, Korea Selatan, Thailand, Uganda, Kamboja, Cina, Hungaria, India, Jepang, Laos dan Vietnam. Indonesia pernah mengirim timnas U-20 tahun 2004 dan PS Semen Padang tahun 2013 untuk ikut dalam BTC Cup. Sayang, Semen Padang sama sekali tak bisa menang di BTV Cup tahun lalu. (fin/jon)

Terancam Tanpa Lopez g

Sambungan dari Halaman 13

Meskipun ingin main, Gustavo tetap mengikuti instruksi dan komando tim pelatih. Seandainya ia dilarang main lawan Semen Padang karena kondisinya yang belum stabil, Gustavo siap. Pasalnya, pemain berambut gondrong itu menantikan laga nostalgia lawan mantan timnya, Persela Lamongan pada 8 Oktober 2014 di Stadion Surajaya. “Kalau memang saya tidak boleh main ya saya akan maksimalkan penyembuhan cedera. Semoga saya bisa 100 persen saat main lawan Persela Lamongan. Saya benar-benar ingin main lawan Persela,” tutupnya.(fin/jon)

Pertajam Finishing g

Sambungan dari Halaman 13

Kaki kanan dan kaki kiri pemain secara bergantian melakukan shooting. Usai melahap materi shooting ini, pelatih menginstruksikan pemain dengan kemampuan crossing untuk menepi di sisi sayap lapangan. Pemain seperti Gilang Ginarsa, Benny Wahyudi, Irsyad Maulana, Alfarizi, Jimmy Suparno, Dendi Santoso dan Arif Suyono diminta melakukan umpan lambung cut back ke tengah, di luar kotak penalti. Pemain seperti Cristian Gonzales dan Alberto Goncalves, menerima crossing, control lalu melakukan shooting. “Pemain juga bisa melakukan variasi shooting seperti first time atau heading dari luar kotak penalti,” tutup Suharno.(fin/jon) REDAKTUR: JON’S, LAYOUTER: REEP


rabu, 1 OKTOBER 2014

15

Asian Games 2014

Malaysia Kasus Doping, Indonesia Tambah Emas INCHEON-Kontingen Asian Games Malaysia harus rela kehilangan satu emas setelah medali emas atlet wushu, Cheau Xuen Tai, dicabut. Medali emas Cheau Xuen dicabut setelah ia gagal melewati tes doping. Dilansir japantoday, Cheau Xuen secara positif menggunakan suplemen yang dilarang. Menurut keterangan Olympic Council of Asia (OCA), dalam urin Cheau Xuen ditemukan kandungan sibutramine. OCA memberikan kesempatan kepada kontingen Malaysia untuk melakukan banding jika tak terima dengan keputusan ini. “Peserta telah di

diskualifikasi dari kompetisi dan medalinya telah ditarik,” kata kepala anti-doping OCA, M Jegathesan. Ketua kontingen Asian Games Malaysia, Danyal Balagopal membenarkan rencanya untuk melakukan banding. Meski tak menjelaskan alasannya secara detail, namun kontingen Malaysia mengaku punya alasan kuat untuk banding. “Jelas ketika ditanya mengapa kami akan melakukan banding tentu karena kami punya alasan kuat,” kata Balagopal. Cheau Xuen menjadi atlet ke-3 yang “tertangkap basah” menggunakan zat terlarang di

Asian Games 2014. Sebelumnya, pesepakbola Tajikistan, Khurshed Beknazarov dan atlet soft tennis Kamboja juga gagal melewati tes doping. Dan dengan dicabutnya emas di cabor wushu ini, membuat perolehan emas Malaysia kini tercatat hanya dua. Dua emas ini dapat kontingen Malaysia dari cabang squash. Jika banding Malaysia ditolak maka ini akan menguntungkan kontingen Indonesia. Pasalnya, medali perak dalam kategori Nanquan/Nandao ini diraih atlet Indonesia, Juwita Niza Wasmi dan secara otomatis tentu emas akan jatuh ke

Indonesia. Indonesia masih diuntungkan dengan tambahan satu medali perunggu oleh Ivana Ardelia Irmanto, atlet wushu Indonesia lainnya yang ketika itu berada di urutan keempat. Sedangkan medali perak jadi milik atlet Cina, Wei Hong yang sebelumnya peraih perunggu. Dengan tambahan satu medali emas yang secara “ujug-ujug” diperoleh kontingen Indonesia ini maka untuk sementara Indonesia sudah mengumpulkan empat medali emas, empat perak, dan sembilan perunggu. Peringkat perolehan medali Indonesia pun naik peringkat 14.

Indopos

BERAKSI : Juwita Niza Wasni, saat beraksi di nomor final women’s nanquan final The 2014 Asian Games. Dalam pada itu bagi kontingen Malaysia, pengurangan satu medali emas ini adalah kerugian besar. Dengan di-

cabutnya medali Tai Cheau Xuen, dengan sendirinya perolehan tiga emas sebelumnya berkurang menjadi hanya dua

keping. Kini Indonesia mengungguli Malaysia yang turun di peringkat 16 perolehan medali sementara.(viv/ary)

moto gp Jpphoto

Lorenzo Pede, Rossi Baik-baik Saja

PERAK: Pasangan Owi/Butet atau Tantowi/ Liliyana Natsir menyumbang perak dalam Asian Games.

Gita Bangga Prestasi Tim Bulutangkis Asian Games 2014 JAKARTA- Tim bulutangkis Indonesia memang hanya merebut dua emas di Asian Games 2014. Dua medali itu disumbangkan ganda putri Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari dan ganda putra Muhammad Ahsan/Hendra Setiawan. Meski begitu, torehan tersebut sudah membuat petinggi PP PBSI bangga. Pasalnya, Ahsan/Hendra dkk sudah mampu memenuhi target yang

dipatok PP PBSI sebelum multieven empat tahunan itu dilangsungkan. “Selamat kepada tim bulutangkis Indonesia yang telah meraih dua medali emas, satu medali perak dan satu perunggu. Ini adalah prestasi yang membanggakan,” terang Gita Wirjawan, Ketum PP PBSI di laman resmi organisasi, Selasa (30/9). Tim Merah Putih memang tak hanya mendapat dua emas. Indonesia juga sukses membawa medali perak melalui gan

da campuran Tontowi Ahmad/ Liliyana Natsir dan perunggu lewat sabetan raket Praveen Jordan/Debby Susanto. “Bulutangkis telah memenuhi target dua emas yang telah ditetapkan. Terima kasih atas perjuangan tim selama Asian Games dan selamat kembali ke tanah air,” tegas Gita. Tim bulutangkis mempersembahkan 2 medali emas melalui Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari (ganda putri) dan Hendra Setiawan/ Mohammad Ahsan (ganda

putra). Sementara itu, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir menyumbang perak, serta Praveen Jordan/Debby Susanto medali perunggu. Hasil tersebut memang sedikit meleset. Sebenarnya PBSI menargetkan 2 medali emas dari nomor ganda putra dan ganda campuran. Sayang, Tontowi/Liliyana malah tumbang oleh wakil Tiongkok di final dan harus puas dengan medali perak. Sementara itu, Greysia/Nitya yang hanya ditargetkan meraih

perunggu, malah tampil cemerlang dan sukses meraih emas. Meski puas dengan hasil ini, manajer tim Lius Pongoh, tetap akan mengevaluasi para pemainnnya. Lius juga menambahkan bahwa kiprah pemain muda selama Asian Games 2014 juga sudah cukup baik. Namun, Ihsan Maulana Mustofa, Jonatan Christie, dan Hanna Ramadini dinilai memang masih kurang jam terbang, apalagi kejuaraan ini levelnya cukup tinggi.(jos/viv/jpnn/ary)

tenis

Formula 1

Nadal Kembali Turun Gelanggang

Ferrari Akui Dominasi Mercedes

BEIJING - Rafael Nadal bakal kembali mengayunkan raketnya setelah sempat absen panjang karena cedera pergelangan tangan. Petenis peringkat kedua dunia itu akan turun gelanggang di ATP Tiongkok Open 2014. Pada babak pertama, petenis asal Spanyol itu bakal berjibaku kontra Richard Gasquet di Tiongkok Tennis Centre, Selasa (30/9) malam WIB. Bagi Nadal, ini merupakan turnamen pertamanya sejak Grand Slam seri Wimbledon 2014 lalu. “Saya berada dalam kondisi yang jauh lebih baik. Perkembangan dari cedera ini memang membutuhkan waktu. Itulah yang saat ini saya hadapi,” terang Nadal sebagaimana dilansir laman resmi ATP, Selasa (30/9). Bagi Nadal, turnamen di Tiongkok tentu merupakan ajang yang tepat sebagai pemanasan jelang tampil di ATP World Tour Finals. Pasalnya, sederet petenis top juga ambil bagian di Tiongkok. Salah satunya ialah Novak Djokovic. “Saya berada dalam kondisi yang bagus untuk kembali berkompetisi. Saya terus berusaha agar berada dalam kondisi siap. Saya hanya berharap terus berlatih dan bermain sesering mungkin untuk menemukan ritme permainan,” tegas Nadal.(jos/jpnn/ary) japantimes.co

COMEBACK: Petenis dunia Rafael Nadal bakal comeback di Tiongkok Open 2014.

Net

BERJUANG : Fernando-Alonso dan Felipe Massa Ferrari saat menjajal mobil sport.

MILAN - Ferrari sadar betul dengan peluang mereka merebut gelar juara dunia sektor konstruktor di balapan Formula 1 musim ini. Terpaut banyak poin dengan Mercedes yang kokoh di pucuk klasemen membuat Ferrari mengalihkan bidikan. Pabrikan raksasa asal Italia itu kini bertekad menggusur Williams yang berada di urutan ketiga. Ferrari yang kini terpaku di posisi keempat klasemen sementara hanya terpaut sembilan poin dari Williams. “Kami adalah Ferrari. Kami jauh lebih kuat dibandingkan tim biasa. Kami akan berjuang hingga akhir karena masih ada banyak poin,” terang pembalap Ferrari, Fernando Alonso di laman Grand Prix 247, Selasa (30/9). Tim berjuluk Kuda Jingkrak itu memang sudah

MILAN-Jorge Lorenzo tengah dipayungi konfidensi tinggi menyambut sisa seri balapan MotoGP musim ini. Itu tak lepas dari kesuksesan Lorenzo menjuarai seri Aragon, Minggu (28/9) lalu. Hasil itu membuat pembalap Movistar Yamaha tersebut kian percaya diri menyambut seri Jepang, 12 Oktober mendatang. Lorenzo tentu bakal berusaha ekstrakeras membukukan back to back alias dua kemenangan beruntun. “Seri Jepang tahun lalu berjalan bagus untuk kami. Kami juga beruntung di satu sisi. Sayangnya, Rossi mengalami crash di Aragon,” terang Lorenzo sebagaimana dilansir laman Crash, Selasa (30/9). Bagi Lorenzo, kemenangan di Aragon adalah yang pertama sejak seri Valencia tahun lalu. Kemenangan itu juga mengakhiri streak runner up yang dibukukan Lorenzo dalam empat seri sebelumnya. “Pedrosa tertinggal jauh di belakang di Aragon. Jadi, saya bia terus menekan mereka di klasemen sementara. Rasanya lebih mudah untuk mendapatkan posisi kedua,” tegas pemilik dua gelar juara dunia kelas premier itu. Sementara, Valentino Rossi lolos dari maut ketika berjibaku di balapan MotoGP seri Aragon. Sempat terjungkal dan dilarikan ke rumah sakit, pembalap andalan Movistar Yamaha itu ternyata dalm kondisi baik-baik saja. Padahal, Rossi sempat dikabarkan mengalami gegar otak setelah terjungkal pada lap keempat di Sirkuit Aragon. Pembalap berjuluk The Doctor itu juga sempat dikabarkan kehilangan kesadaran. “Saya baik-baik saja. semuanya berjalan oke. Itu adalah hal yang paling penting. Saya tak mengalami cedera terlalu berat,” terang Rossi sebagaimana dilansir laman Crash, Selasa (30/9). Gara-gara terjungkal, ambisi Rossi menyalip Dani Pedrosa gagal total. Rossi saat ini masih duduk di urutan ketiga dengan koleksi 214 angka. Sementara, Pedrosa tetap nangkring di posisi runner up dengan keunggulan tiga poin. “Semalam saya memang mengalami sakit kepala. Namun, saat ini saya baik-baik saja. Saya berada dalam kondisi 100 persen. Trek memang tidak bagus untuk kami,” tegas pembalap dengan tujuh gelar juara kelas premier itu. (jos/jpnn/ary)

lama tak merasakan gelar juara dunia sektor konstruktor. Kali terakhir Ferrari menjadi juara dunia sektor konstruktor ialah pada musim 2008 silam. “Kami harus tetap bekerja keras. Tak peduli dengan performa mobil, keuntungan ataupun kerugian kami atas Williams. Kami hanya perlu berjuang hingga lap terakhir di balapan,” tegas pembalap asal Spanyol itu. Sementara itu Lewis Hamilton mengusung ambisi besar di balapan Formula 1 seri Suzuka akhir pekan mendatang. Pembalap andalan Mercedes itu ingin mengakhiri kutukan panjangnya ketika berjibaku di Suzuka. Hingga kini, Hamilton memang belum sekalipun memetik kemenangan di Suzuka. Prestasi terbaik Hamilton di seri Jepang ialah ketika menjadi juara pada musim 2007 silam. Namun, saat itu balapan dilangsungkan di Fuji. “Suzuka adalah salah satu seri di musim ini yang disukai para pembalap. Itu adalah salah satu trek terbaik di dunia. Musim ini saya berharap bisa menang,” terang Hamilton di laman ESPN F1, Selasa (30/9). Kemenangan akan membuat Hamilton kian kokoh di pucuk klasemen sementara. Juara dunia musim 2008 itu saat ini masih di pucuk klasemen berkat keunggulan tiga poin dari rekan setimnya Nico Rosberg. “Saya hanya bisa satu kali ke podium pada 2009. Padahal saya punya banyak peluang. Musim lalu adalah kesempatan terbaik. Musim ini, dengan mobil yang luar biasa, saya berharap bisa menang,” tegas Hamilton.(jos/jpnn/ary)

Net

KERJASAMA : Jorge Lorenzo dan Valentino Rossi dalam sebuah sesi balapan.

REDAKTUR: bagus ary wicaksono, LAYOUTER: hary


ANDA punya aktifitas harian, mingguan, bulanan yang layak diketahui publik? Mulai dari arisan, PKK, karang taruna, reuni, ulang tahun, seminar, diskusi, peresmian, pengajian, pernikahan, selamatan, yasinan, tahlil, kematian, kelahiran dan masih banyak kegiatan lainnya. Ingin di muat di Harian Malang Post, ketik informasinya dan kirim: ke No HP : 081 3333 87 696 atau kirim email ke: redaksi@malang-post.com. Jangan lupa, sebutkan nama, alamat serta kegiatannya.

RABU, 1 OKTOBER 2014

K

A ACA ATA J L Edisi T Cari dan lingkari O 10 NAMA BAGIAN DARI MESIN MOBIL W Lalu kirim sebanyakU banyaknya ke Kantor Harian Pagi A Malang Post Jalan Sriwijaya 1-9 P Malang. Satu pemenang E yang beruntung akan mendapatkan uang L tunai sebesar M Rp 100.000 dari Harian Pagi L Malang Post K P P

Nama : ............................................... ............................................................. Alamat : .............................................. ............................................................. ............................................................. Telpon : ................................ ..............

H L K X Z Y P E W Y A K H G A U

TOKO MP

Jual Beli Barang & Jasa

T U T O Z A G A H N A P A S T L

E P X E K D J Q I W M L S R I L

V G L H R S J F Y L P P I A G Y

K E R I R N O O K A E X L Z H W

E R U P Q L A W A S R G I H R M

Z K G Q L R U T P G E K N G O F

(Untuk menjual atau mencari barang & jasa di Toko MP, silahkan mengisi kupon asli yang dimuat di koran dengan singkat dan padat, kirim ke kantor Malang Post, Jl. Sriwijaya 1-9, Malang. GRATIS!!!)

S P R A D I A T O R M H D K V U

Z K A L G S H W R R E U E L K E

O A F K R E G U L A T O R X C S

W R Y C M K K A L T E R C L O K

R S O X I R D F K G R L K R E X

S Y L B E I W L P R U H J K B A

O K L X U N T E R M O S T A T L

Z X H A W G E M U E S O H E I X

16

Kunci Jawaban Kuis Acak Kata Edisi 2 X A L V A D F V A L C B R M F A

J S R E I N D E E R D D I Q P L

V M O S T R I C H H I K Q H R N

E O H I P P O P O T A M U S I J

G S V J B G V G C Q I H A Q J L

D Q C I K A D I G C W C P I Q R

A U M C F G C R D R B J K N D B

Y I J K B B C X I O E B M C X N

A T C A C A H V S C W E A S E L

O O V R M T A Z R O T M G F L K

J L R E M R M W B D G E G C R Q

Z F L P I B X V S I I V O L I H

Y V D G I P A Y Q L Q K T G S K

H L Q W T S J L T E R M I T E Z

K H G K R Q E L A O S F T U O K

G K H I A R G Y E H J X J G S Z

1. Camel

3. Hippopotamus 5. Ostrich

7. Weasel

9. Termite

2. Crocodile

4. Mosquito

8. Maggot

10. Tick

6. Reindeer

PEMENANG KUIS ACAK KATA EDISI 2 Adin S Prayugo 081232401XXX Hadiah dapat diambil di Kantor Malang Post pada jam kerja. dengan membawa data diri asli (KTP/SIM)

Toko MP adalah pusat jual beli segala jenis barang & jasa, khususnya di Malang Raya. Toko MP merupakan media untuk menjual atau mencari barang baru dan ­barang bekas berkualitas seperti produk handphone, komputer/laptop, fashion, mobil bekas, motor, peralatan rumah tangga, property dan lain-lain. Silahkan berkomunikasi, bertemu dan bertransaksi langsung dengan pelanggan Toko MP. Perihal barang & jasa yang diperjual belikan, Toko MP tidak menerima tanya-jawab dan tidak menerima komplain. Hati-hati terhadap segala jenis penipuan!!!.

KUPON TOKO MP Nama Alamat Telpon Jual Cari

: : : :

................................................................... ................................................................... ................................................................... ................................................................... ................................................................... : ................................................................... ...................................................................

MP JUAL

MP JUAL

MP JUAL

MP JUAL

MP CARI

MP JUAL: Suzuki APV, 2006, Abu” Metalik, N Kota Asli, Atas Nama Sendiri (Bu Dokter), Hrg Rp. 92,5 Juta, Nego, Hub:085815455290

MP-Jual : murah Aneka Barang Antik, Tongkat dan Kayu Bertuah, Hub HP 085234884230

MP-Jual:HIJET STW 84 Nkab ban/VR/cat hijau met 18,5 nego hub.082143268009

MP-CARI:RMH DAERAH DIENG, STRATEGIS, 3KMR TDR 2KMR MNDI,HUB 085608766656

MP JUAL . Hijet 1000 tahun 86 warna merah .model jumbo cat baru .N kota hub. 081931851027

MP-Jual BB 9220 davis black, lkp. Kondisi muluuss 95% msh segel Tam (blm pernah service), tanpa memori, tanpa cas (di pake sendiri). Harga 725rb saja ...hubungi 085755083000

MP-Jual: jual uang koin 100 mlik prbdi Thn 73 ada 4 kping Thn 78 ada 83 kping dbka perkeping 100 rbu Bsa Ngo Hub: 081938381193 Flxi: 0341 8833559 MP_JUAL: SOTO/KALDU/RUJAK/KORKET KHAS SUMENEP DI JL.KALPATARU 34 MLG. HUB 085731501502

MP CARI : DIBUTUHKAN SALES BAHAN BANGUNAN, PUNYA MOTOR SIM C, JUJUR,ULET, FASILITAS GAJI POKOK+UANG BENSIN+KOMISI. HUB 081233675554

MP Jual: Tanah Kavling Di Kedung Kandang, SHM Hub:0341-9410025/081217531126 MP Jual : telur 18rb per kg dan 175rb per peti isi 10 kg. Lokasi jualan di suhat dan jl ijen. Hub 0341.5048500 - 081937739390 terimakasih MP-JUAL:katana 89 merah n kota Rp37,5 ng hub :085649799830 MP-JUAL; PLAYSTATION 2 +STICK,MEMORY HUB 087859893087 MP-Jual: “MEJA KANTOR” 2x1m halus, merk. Rp 1,5jt Nego. Lihat barang hub: 087-851551875 MP-Jual : jasa pembuatan/produksi BAJU SERAGAM, KEMEJA, JAKET, KAOS & TOPI. terima dalam jmlh partai / eceran. Hub NN-Konveksi Malang 085755354618 / 085733740554. PM: Perumahan Asrikaton Indah Blok j4 no 22 dan 24. Pakis Malang (dekat Bandara ABD Saleh) MP_JUAL : baju, sepatu,tas bekas, msh bagus2 hub o85710081008 MP-Jual: Jual Burung Kenari yg sdh produksi ada 5 skli nlor 6- 8 btir dirut smua sma ank2nya untk pmula dbka dgn hrga 30Jt Hub 081938381193 / 8833559 MP-jual rumah di Batu perumahan mountain view residence C7-C8 type 36 luas tanah 169 m2 SHM kmr tdr 3, kmr mandi 2, ruang keluarga, dapur 4x6, water heater, garasi, ada taman di sebelah 300 jt hub: 03417719224 MP JUAL : Sedan mazda thn 87,warna hijau,kondisi siap pakek,harga 29jt NEGO, minat hub Nama : Eko Ponsel : 085855507589, alamat desa pandanrejo kec.pagak MP-JUAL SUZUKI APV GX 09 MERAH BURGUNDY PELG RACING HARGA 127 JUTA NEGO +6281233675554 MP JUAL HONDA LX 89 AUDIO TV DVD SURAT TELAT 1 TH PLAT N KOTA VELG RING 17 GAUL 37 JTA NEGO HUB 0341 3156669 MP JUAL JIMY 84 DOBEL HANDEL MODIF KATANA GX . AC ADEM VELG RETRO . 35 JTA N KOTA HIDUP HUB 0341 3156669 MP-JUAL: lovebird bahan keke’an. + sangkar bulat. + tebok viber motif ukir ukiran. (Viber msh baru). Minta 600. Hub :085855033315 MP-JUAL : 2 juta nego motor tahun 92, Yamaha sigma,,body trail KLX. Minat serius hub Antok +6282142927327

MP JUAL JIMNY KOTREK 81 N 4X4 MESIN CAT BARU 26,5JT 082141405514 MP-Jual: Terima Service Springbed, Ganti Kain, Ganti Per, Tambah Spon, Cuci Dll. Garansi 6 Bln. Hub. 0341-7077376. Sms 085646604841 MP-Jual: Terima Jasa Cuci Kmr Mndi, Wastafel, Kloset, Bath Up, Dll. Hub. 0341-7077376. Sms 085646604841 MP-Jual : mobil mitshubishi grandia Diesel th 2002 akhr Rp 110 jt Nego. Hub.+6285855929272, +6287754453111

MP-Jual:truk hino engkel box 2013 istmw spt br 220 jt pas,085815523388 tdk sms MP-Jual Rmh 5KT, rtamu, rmkn,rserbaguna, 2KM, dpr, terrace, garasi dlm, car port, listrik, air, tilp, SHM, bgnan prima. strategis, pinggir jl raya (BATU). Hub:081364413151. MP-JUAL:honda supra X 125D th 2005,plat N kab harga nego hub 081945149668 Mp-jual kebun kopi 6htr 083848891172

MP-Jual:Jasa pengiriman/Pesan layan antar AQUA ASLI Rp 15rb/Galon,hub/Sms ke 03416588795 U,mlgraya.

MP_JUAL: Grand Piano klasik buatan thn. 18371857 import German asli. Bagus , siap pakai hrg. 92 Jt nett. Hub : 085231632796

MP JUAL: TAFT GTS 91 AUDIO TV 58JT. VIOS 05 AUDIO 75JT. ATV MONSTRAK 10 JT. HUB 0341 3156669

MP_JUAL: Rumah, Perum Griya Permata Alam blok 0D-4, ngijo, Karangploso, Malang hrg 195 Jt nego. Dekat kampus 3 UMM 6 Menit. Hub : 0341 942720

Mp-jual: rumah 1 km utara gor ken arok, cicilan TETAP 1,1 jutaan/bln, SHM, free design - hub 085 791 015 611 MP_JUAL: KIA VISTO WARNA HITAM BENSIN IRIT MESIN BAIK TAHUN 2001 PS,PW 63 JT NEGO HUB 03419421300 MP - Jual : Rumah baru 2 Lantai.. Lt 160 / tipe 106, Kmr 4 + 1, lingkungan ekxlusive Springhill Garden malang.. Cara bayar bisa cicilan 36 x tanpa bunga. Hub 081555621537 MP Jual Rumah baru siap Huni Lt 120 / 60, SHM.kamar 2, Lokasi nyaman aman ..perum Bumi Sulfat Residen Hrg 550 juta Hub 081555621537

Mp_jual : makroni mekar/tidak mekar.rasa pedas. balado.bbq.asin dll.kemasan ball/2kg .perpak isi 25/50.berminat hub:0341_9611493 MP-Jual : Nasi Kotaxx Malang. Jasa catering spesialis nasi kotak terpercaya di Malang. Menu beragam, harga mulai 8ribu rupiah, free delivery Malang raya. Terima order makan siang & malam untuk kantor, proyek, keluarga, kampus, seminar, pengajian dll. Min order 10 kotak. Info 085859709236 atau BB 75F52EEA MP-JUAL: Tv SONY 21 ” KV-5819 stereo gbr. Bgs.Hub:smp borobudur 23 B.( blk. Indomaret) +6287859743480 MP-JUAL:Hnd.karisma 2005 hitam-silver a/n sdr. Hub:0341-495517,

MP-Jual : Laptop Lenovo core i5 2,4GHz. HD 500, Win7 original, RAM 2G, screen guard, keyboard protektor, tas, cooling pad. Msh grnsi resmi. 5jt nego. 087832512215 MP-Jual : Mio J ‘13 - 6109000,- hub MP +6281554824129 MP-JUAL: Jual burung perci/kacamata, dah bunyi lot,digandeng mau, sngkar bgus, ats ada ukir2an+ krobong, tnggal bawa aja, hrga Rp250rb. HUB: 03413167167 trims Mp-jual. furnitur utk kamar kost. Rp.2850.000/ set kmr(springbed,lemari,meja tls,kursi). 03419386883. BB 7c9425c7. WA 085755477740 MP-Jual: lampu hias dr benang berbagai karakter kartun,smiley, logo team bola,bs kreasi sendiri.sz D 10cm,13cm,15cm,18cm.grosir dan eceran.reseller bisa.hub 085746928874 MP Jual: mobil toyota corolla gl,limitid ed.cat, mesin mulus,terawat,siap pakai,th.85. body kaleng.dijual krn jarang dipakai. hub.085646391411/08813337199 MP-Jual : Led tv 24’ hdmi,usb,pc. baru 2 bulan, lengkap. hub089640110887 MP-Jual : jasa pembuatan/produksi BAJU SERAGAM, KEMEJA, KAOS & TOPI. terima dalam jmlh partai / eceran. Hub NN-Konveksi Malang 085755354618/085733740554. MP-JUAL:Melayani rangka besi cor(kolom,sepatu,slop,cakar ayam dll)hb:03417332827 ato 085755719097

MP- cari : investor utk bangun kamar kost di jl Dewandaru (Suhat dekat UB )hub 081233064947

MP_CARI.: PZ 2 YANG MAU JUAL TLONG HBG 083835173807× MP _ CARI HONDA SUPER CUP LGKP + BPKB SMS 088805510003 MP-CARI ps 2(HardDisk)NORMAL,fisik BAGUS,brni hrga tinggi hub:08813463202 MP_CARI TEMPAT USAHA 4x6 sekitar UNISMA hub 083848881044 SGR MP-Cari : hp android sgala merk, seken, hp cas gpp... Yg harga dibawah 200. Hub faizal 087859347756 Mp-cari : lulusan sma k atau S.1 atau yg masih kuliah membutuhkan kerja minat hub 03419427474 bimbel creative MP-CARI; Tempat tinggal/rumah yg disewakan di malang yg bisa dibyar bulanan untuk keluarga kecil.per bulan 400rb-an.min 2thn.hub;03419070799. MP _ CARI : RUANG USAHA 4X6 {PINTU SENDIRI} DI MALANG UTK DISEWA PERBULAN HUB 088805510003 MP-CARI : Kontrakan rmh di batu, utk kel kecil 2 kmr tdr cukup, diutamakan daerah perumahan, hrg bs dirembuk blkng hub : 081945166744 MP-CARI: 50 Mitra PPOB & Bank Mini. Pesyaratan ada PC/Laptop,modem,dan printer. Modal Rp 610ribu dapat penghasilan tak terbatas. Fasilitas Promosi Lengkap & HP. SMS dg format: REGIB_NAMA_ALAMAT kirim ke 08813483730 MP-Cari pekerja laki2 utk Pelayaran DLM&LUAR NEGRI,jl masjid 625 DENGKOL-SINGOSARI hub: 03417285513

Mp-jual: rumah di KENDALPAYAK - LT. 119 m2 - harga 210 jt - SHM - bisa KPR - hub 085 791 015 611

MP-JUAL: JUAL HP NOKIA 3200 GSM, hp+chas aja brang msih bgus&nrmal, ada kmera,radio,internet, hrga rp160rb / bs tkar sm burung apa aja. Hub 03413167167

MP-JUAL: Rumah Luas. 160 M2 ada garasi ful kramik harga 200 jt. Lokasi Ngujung toyomarto Singosari. Serius hub. 0341- 7320525 / 0817320525

MP-JUAL : BURUNG CUCAK IJO GACOR BODY BESAR + ANIS MERAH BRU SELESAI MABUNG MULAI BUNYI - BUNYI LG ? BURUNG 2 EKOR MINTA 2JT MEGO TIPIZ

MP-jual : JasaTerapi penyembuhan dgn Energy Ilahi 100% aman utk sgl penyakit hub: 085755671242

MP_DICARI RMH DI MLG MIN 8K,TDR UTK DISEWA PERBULAN HUB 088805510003

MP-Jual mesin oven pemisah kertas plastik. Harga 2,5 jt. Nego., +6282132633942

MP-Jual: Liontin Diamond dililit emas 22K dbka dgn hrga 1M Bsa Ngo

MP JUAL TAFT KOTAK 82 ACTPVR DOBEL GARDAN. 37 JTA. SIDE KICK 96 AUDIO TV L ACTPVR 68 JTA HUB 0341 3156669

MP-Cari pengecer,saat tepat jualan baju/ jilbab/gamis anak&dewasa.modal bisa 100rb,bs retur.085791388277

MP. Jual tanah sawojajar 2 jl. Kapi woro 8 x 8 meter. Harga 45jt pas. Motor yamaha yupiter 2007 siap pake. Hub. 03417551993 dan 081230952993. 081805129393

MP-CARI: TENAGA SERABUTAN,LAKI2 MIN SMP,JUJUR,DISIPLIN,TANGGUNGJAWAB, TDK MEROKOK.LAMARAN LANGSUNG KE UD.MAKMUR JAYA,JL KYAI TAMIN 107 MALANG


IKLAN BARIS

Iklan Baris: Rp 20.000,-/baris (minimal 2 baris), Iklan Dagang/ Umum: (Warna) Rp 44.000,-/mmk, (Hitam putih) Rp 33.000,-/mmk, Halaman 1: Rp 80.000,-/mmk Iklan duka cita/ Sosial: (Warna) Rp 25.000,-/mmk, (Hitam putih) Rp 20.000,-/mmk, Iklan Halaman 1 & Kreatif : Tambah 100%, Advertorial: (Warna) Rp 27.500,-/mmk, (Hitam putih) Rp 20.000,-/mmk, tambah PPn 10%

MALANG POST

17

rabu, 1 OKTOBER 2014

MALANG MOBIL - MOTOR Jual Angkudes jalur TA (Tumpang Arjosari) Bonus KTA.Langganan antar jemput, 85jt pas. Hub 03412959744/085859344480 BG-23/6 PEUGEOT 206 Th 2002 biru laut Plat’ N 65JT hub: 081233427188 BG-10/6 • Daihatsu • SEPTEMBER CERIA, Xenia 12jtan, Terios 22 jt-an, Ayla 16 jt-an, Pick Up 7jt-an, Luxio 23jt-an HUB: Bunga tlp. 081259363775 BG-2/4 Djl Espass 1600 Supervan th 2000, slv metalic mulus body kaleng. (0341)801884/087859791188 BG-26/8 Dijual D.Zebra bodytek thn 90 4 pintu siap pakai pajak mati 2thn. Rp 19jt nego Hub: 082337700911 BG-23/8 Langsung Kirim. Ayla DP 16 jt-an, Pick-Up DP 11 jt-an, Xenia DP 15 jt-an, Terios DP 25 jt-an. Hub:Hendri (0341)2384414. BG-29/7 READY STOCK,pick up dp 10 jt-an angsuran 2 jt-an,Xenia dp 16 jt-an angsuran 3 jt-an,ayla dp 16 jt-an angsuran 2 jt-an Hub.(0341)2384414 BG-22/6 Paket Hemat Xenia DP 16 JT, Terios 23jt, Pick Up 11jt, Ayla 20jt, Sirion 25jt, Proses cpt & mudah 9572750/082131930990 BG-6/5 BIG SALE,Xenia 17jt, Terios 23jt, Luxio 29jt, Ayla 17jt, Pick Up 13jt. Hub: Dona 082132668687/0341 5332992 BG-26/4 Di jual cpt pickup zebra’03 istimewa hub. 364087/ 323756/ 089687822911 (pajak baru) BG-8/4 • MITSUBISHI • Promo Mitsubishi September pajero, outlander, mirage, colt diesel & pick-up Hub: Anna 081233709181085777621788-03415155679 BG-2/10 GRATIS!!! Konsultasi kredit/tunai pickup & colt diesel MITSUBISHI unit ready stock DP dan angsuran termurah Hub:0341 9621752/08213930043 BG-17/4 • TOYOTA • Kijang Super LSX’93 Ist 90% Ac/Tp/Tv/Vr H.65 jt,biru, N kota.087859584522 BG-6/10 Djual Toyota Avanza G2010 wrn merah marun MT KM 37rb asli mesin bodi spt baru terawat tinggal pakai. Hub Blok N7 No.16 Araya Malang 085755008280 BL-28/7 Great Corolla’95 Silver Hrg 72 jt. Mlksndri (N) trwt 08563338769 BL-13/6 Promo Toyota diskon super besar Avanza,Fortuner,Innova&Rush Hub Febrina 082221777560/0857 91389997/087701655578 BG-3/7 Golongan Toyota. Cari investor mobil untuk travel dan sewa mobil Innova, Avanza, APV. Aman dan setoran tinggi Hub: 082335585758/ 087701455758 BL-6/4 Toyota Kijang SX Th’02 hitam,pwr,stering,ac,vr hrg:83jt bisa nego hub: 085890477715 blog N 7 No16 Araya BG-20/6 Di Jual Sedan Toyota Vios th.2008 plat.B warna:hitam metallic, pwr.Window Sent. Loc.Hub: 0341-7329237 BG-26/5 • SUZUKI • Dijual mbl Suzuki pickup box putih hrg 65 jt hub (0341)481585/081252395757 BL-13/7 Dijual mbl Ertiga EX Matic,warna putih,tahun 2013 bln November, hub: 081370796500/ 081233624875 BL-5/6 2 u n i t s z k i B a l e no t h 2000, 2001 silver, biru ori harga 78 jt nego+atas nama. Hub: 081334040082 BL-16/5 Paket Lebaran Ertiga Dp 30jt,Wagon 20jt APV 25jt.Bisa nego proses cpt siap kirim 0341-3199515 BG-5/8 Ready Stok Mobil Suzuki All Variant langsung Hub Sales counter Inar 9390090/ 085242738181/ PIN 312F603B BG-30/9 Paket Promo DP murah angsuran ringan Pick Up Wagon R, Ertiga Hub Ayu 081217161578/5351704/ PIN 27F3C555 BG-30/9 Butuh kredit mobil suzuki? cukup telpon kami ke rumah anda hub : indra 7004687 / 087859695111 BG-15/9 Nex 110 cw um Rp500rb Angsrn 514000 x 36 Titan Cw Um Rp1500000 Angsrn 535000 x 36 Satria New 150F UM 3JT Angsrn 757000 x 36 Hub Agus Telp/sms : 087859071390 BG-15/6 Paket murah lebaran suzuki,pick up DP. 10 jt,ertiga 30jt, wagon R 27jt hub 8686743/08223274466 BG-24/7 Jual mobil Suzuki Esteem 94 plat N Malang Kota,merah mtlk,mesin bagus bgt, AC dingin,tape,harga 46jt nego. Hub:081317003700 (Jojo) BG-30/6 Gratis!!! Konsultasi kredit Mobil baru Suzuki Disc + Bonus. Hadi 2374008/ 085239073708 BG-5/3 Pesta ertiga gratis LCD 7” ertiga dan hadiah lainya untuk pembelian bulan ini . DP 40 jt-an hub 03417716179/081330191784 BG-16/4 “PROMO SUZUKI DISCON SUPER BESAR” APV, Swift, Sx 4, Pick Up, DP & Angsran termurah Hub. 0341-7562297 BG-31/4

IKLAN TEPAT

• HONDA • Dijual Jazz putih 2011 RS Matic , Plat N , Kondisi mulus terawat . Hub : 081249970524 BL-24/9 Motor Honda Bersubsidi. Subsidi Hingga 50%. Kop Denbekang Jl.Pemandian 20 Rampal Malang Info:082245494915 BG-28/8 Honda Vario Techno 125, Agustus 13, putih, hrg 14 jt. Hub:2366668/ 081945700033 BG-12/9 H.ACCORD,“88“ N-kota Hijau muda baru 30jt jl.S.tuban gg.1/16 D malang hub:085259056313 BG-9/4 Honda Accord 88 kota cat baru hijau muda ariasi pwstr 32jt Hub.085259056313 BL-31/3 Dijual H.MAESTRO’92 PGMFI Istimewa 43JT Nego Tipis U/ ONH Hub.085790978974 Pajak Masih Lama Mlg Asli. BG-20/3 Dijual Honda Accord.Thn’85 Warna Merah, N.Kota, Ac, Power Window, Power Staring, Interior Ori, Central Lock, Alarm, Harga 28Jt. Hub: 081 9­37986494. Jl.Pan­ji Su­roso no.8E. BG-30/3 • isuzu • Panther Pdl IH.95: RT, VR, AC. 65JT (nego) Hub:Sholeh Kantor Desa Wandanpuro depan kantor pos Bululawang BL-9/7 Panther hi grade 96 Merah, AC Double Audio PW 72jt, Jl. Kapi Menda Swjjar 2 (085334838354) BL-26/6 B.U. Dijual cepat Panther higrade Th 95 , warna biru Plat N Kota.Hub 085791530963 . 081253743162 BL-29/4 TANAH Dijual Tnh B.Dieng MF LT 750, Tnh L.Dieng 1060m, Rmh B.Dieng MB LT 227, Rmh Tmn Ijen LT 635 Hub: Liz 9124789 BL-20/9 Djl Tnh 732 m2 SHM, stgs DiJl. Dau-Batu 800 m dr KUD Dau 082232387030 BL-28/9 Di Jual cepat tanah luas 800 m2. Pakisaji gang 1. Hub: 03412878161/ 089646764064. Tanpa Perantara BG-7/9 Di jual tanah luas 594m (ajb) Dusun Krajan Desa Pakisjajar Kec. Pakis hub: 085933000189 (dina) BG-9/8 Jual cpt tanah SHM 500m2 pinggir jalan Oro-oro Dowo dekat BNS Kota Batu. Hrg 375 jt Nego. Hub: 081314507878 / 081513337878 BL-15/6 BU JUAL pekarangan 210m2, Jamin cocok utk kos2 an Jl. Raya Candi 2, Rp. 1,35jt/m nego 085234101429 (Galunggung arah Klaseman) BG-3/3 jual cpt tanah ada bangunanya dkt campus baik utk kos Lt ± 175 m Lb. ± 42,5 m dlm gang tlp 085235085068 BG-18/3 J.Tnh Sawojajar Gg 21 (dkt terusan sulfat dan sawojajar mas) Ls.139 m2 SHM. 185 jt Nego hub.0341724435 /081233081622 BG-18/3 KONTRAKAN Dikontakkan utk tempat praktek dokter lengkap,strategis,L.A Sucipto # Dikontrakkan bangunan 2 lantai cocok utk kantor/usaha, L.A Sucipto # Dijual alat cetak/pres/potong bunga. kering,bonus macam2 cetakan. Hub:03418489177/085755273670 BG-13/10 Kontrakan utk pasutri yg blm punya anak, ukuran 11x13m , hrg 6-7jt Jl. Irian jaya 16 hp. 081233213302 BG-21/9 Dikontrakan rmh bru 2 kt,1 km, dpr, dkt Sawojajar air listrik 6jt/th Hub: 0341-7010019/ 08990231999 BG-21/9 Disewakan ruko JL.Raya desa pringu kec.Bululawang utara pasar pringu hub.081333966250/9591042 BL-16/8 Trm Kos mahasiswi Jl.Pisang Kipas 56 dpn SMA Setia Budi. Hub:B.Anik (085708855840) BL-19/7 Dikontrakkan rmh type 70 3 KT, 2KM, R.tamu karpot plus perabot, 15 jt nego JL.Titanasri 2 NO.44 hub Sani T 034-6512214/ Avianti 082146778111 BG-15/8 Disewakan Ruko strategis Jln.Raya Desa Pringu Kec.Bululawang Utara Pasar Pringu Hub.081333966250/9591042 BL-6/9 Disewakan Unit APT Lokasi APT Soehat lantai 8 fasilitas lngkp AC,TV, Heater,Kompor, Full funiture.Hub: 081331855272/081339114678 BG-3/10 Kontrak rmh di JL.Teluk Pelabuhan Ratu 52,Arjosari Lt 1200m2 Lb 300m2 cocok utk ktr hrg sewa:42jt/th (nego) min:2th hub:081233320860/0341-472356 BL-7/7 Dikontrakkan Rumah Perum Tirtasari Blok M2 No.6 min 3 th.-25 jt Karangploso Malang. 082139529736 BG-17/2 hotel Dijual Hotel Sahara L: 16 P: 41. Jl Jend Basuki Rahmat Rt 001/ 001. Hub:082143236926/ 087701626846 BG-7/9 RUMAH Kredit: Trima bangun Rumah , Ruko , Renov. Bisa kredit , bebas bunga tanpa DP. Hub : 082221122027 BG-27/10 Dijual rumah cepat, cepat Jl.Raya Tlogomas Gang 3 (depan pom bensin) dekat kampus , cocok utk kost-kostan. 081232761659 / 085749594689 BL-26/9

RUMAH DIJUAL RUMAH SHM LT:400 LB:127 m FULL PERABOT KT:3 KM:3 TRANSLOK SELECTA BATU,STTGS VIEW BAGUS CALL:0341-9287700. BG-5/10 DI JUAL RUMAH SHM LB:68 KT:3 FULL PERABOT STTGS PROPEK-KAVLING MANDIRILAND BATU HUB:0341-9287700. BG-5/10 Dijual rumah cepat JL.Raya Tlogomas gang 3 (depan POM bensin) Dekat Kampus , cocok utk kost-Kostan . 081232761659 / 085749594689 BL-26/9 Jual Rumah Lt=159, Lb=115, SHM, hrg Nego. Perum Gadang Sakinah No. 26 Malang. Hub: 5364161/ 836300 BG-14/10 Dijual rmh di Jl. Polowijen I/ 261 Mlg Luas:108m2. Hub. 081217744553/ 085730093230. Tanpa perantara. BG-13/10 Dijual rmh bru shm 36/90 Perum Junrejo Indah Batu hrg 220 jt H.082230921133 BG-13/10 Dijual rmh bru shm 45/86 dipusat Kt Lwang hrg 250jt H.082230921133 BG-13/10 Rmh Vila Bkt Sengkaling Lb 90, Lt 99, Kt 3, Km 2, Crprt, SHM, hrg Nego 085235291615-Rahma BG-6/10 Rmh Strategis Murah dlm kom Buah-buahan dpn Ijen Nirwana , Plasa Dieng , dkt Univ LT/LB 271/150 M SHM Jati Granit Kitchen SetRenov , Car Port Hub pemilk 081289759920 / 081334784884 BG-23/9 Jual cpt rmh gudang LT 70m2 full bangunan hrg 175jt Nego segaran depan Perum Segaran Hub:085655579788 BG-19/9 Pusat Informasi rumah minimalis modern, kota madya.Banyak pilihan lokasi yang dipilih.Segera Hub:087857257207.BB:76553F91 BG-13/9 Info Rumah bersubsidi berada di 8 lokasi, UM bias dicicil 10x Hub: Intan YS 0341-9272391/ 081333476800. BB:2A6A581F BG-12/9 PERUMAHAN 1000 unit lokasi kota madya dan bnyak lokasi lain. Harga mulai 140 jtan. Hub. Sutin 7386828/ 087859457357/ 2892C9F7 BG-12/9 Djl Rmh siap huni cck utk gst hos dkt TMN JTM PARK pasar Bank lt.180 lb 160, shm Rp 900jt/nego hub 081233447360 BG-22/8 Dikontrakkan/sewa rmh. LB=TP75, LT 149m² KTD=RK 3, KM 1, PLN 1300 Watt. PDAM, smr bor, tmn,perabot ada. Hrg 30 jt/ thn, Nego Perum PtraLand A2/01, Lowokwaru. Rio 081945354635 BG-29/7 Rmh strategis, di Tmn Buah²an, dkt Raya Langsep, LT 271/LB 150m, SHM, renov total, hrg 1,8 M/nego. 081334784884/081289759920 BG-28/7 Jual rmh daerah Purwantoro LT163,KTD 6,KMD 2, RT,RM, Garasi, PDAM,PLN 1300,Tingkat,SHM. Kondisi sangat baik & rapi. Rmh orang soleh, anda beli pasti banyak rejeki. Hub: Bu Jemmy 081945399899. Jl Alumunium 11A. TP BG-17/7 Pusat Informasi rmh mrh bersubsidi ada 8 lokasi di Kota Madya. UM bs agsr10x ITJ6jt. Hub.Intan YS 03419272391/081333476800/ PIN2A6A581F BG-5/7 Dijual cpt rmh tingkat 3. Alamat Griyashanta Blok K 202 Mlg, SHM LT 127 m² LB 290 m²,8 KT,3 Km,1 Garasi. Hub:081945565615 BG-30/7 Dijual Rmh Kepanjen Kota Jl.Wijaya Kusuma Rt.25 Rw.3 dpn Jl Besar LB Jalan 6 mtr. Hub:03417749292/0341-9925554 BG-30/6 DijUaL cepat rumah Jl. Bromo Gg I/22 dekat Plaza Kota Batu LT: 214m2 SHM, 8 kmr, 2 kmr mnd, garasi mbl. Hrg 650jt nego. Hub: 081233707113 BL-5/6 Dijual rmh kost: 13KT,2KM,LB 155m2,SHM,PDAM,1300W, Jl.Pisang Candi Barat NO.21F Mlg (Belakang UNMER Mlg) Hrg 400jt (nego) TP Hub.Eko 08155520255 BG-25/6 JUAL CEPAT (TP) rmh 240 m² kmr 6 k.mandi 1 hrg 425 jt Nego. Hub: 085648983415/081334413677 BG-18/6 DIJUAL RUMAH STRATEGIS dekat pasar & polsek pakis, LT. 223 LB. 150 siap huni, SHM Hrga 400jt NEGO. Hub. 0341-5473547, 081233222547 BG-15/4 Dijual rmh mungil cocok utk kel kecil & bisa buat usaha 2LT, 3KT 175 JT Nego Jl. Puntodewo Kedawung Ngijo. Hub:03416501076 BG-1/11 Dijual rumah Jl. Wijaya Barat 32A Singosari. 384m2 5KT, 2KM, 2RT, hal dpn luas, depan ada toko. Hub: (0341) 5424170. Hrg 600jt Nego. BG-30/10 Dijual rumah cepat, cepat Jl.Raya Tlogomas Gang 3 (depan pom bensin) dekat kampus , cocok utk kost-kostan. 081232761659 / 085749594689 BL-27/9 DIJUAL rumah tempat strategis untuk hunian dan invest mulai harga 260-550 jt,tipe 45-118. Jl. Kanjuruhan Tlogomas. Hub:085649792950 / (0341)9157889. BG-26/4 Dijual rumah 3 KT 1 KM ukuran 11x9 srt akte jual beli. Alamat JL.Kecipir Bumiayu dkt pondok pesantren Al-Hamid RT.08 RW.03 Hub : 087859533669 BG-22/10

RUMAH Jual Cepat (TP) rmh 1.240 m² kmr 6 k.mandi 1 hrg 425 jt Nego. Hub: 085648983/081334413677 BG-18/6 RUMAH KOS dijual 2Lt,20kmr,Lt: 180 m²,Lb:300 m²+ruko 2 Lt,Ls 48 m². Dae­rah kampus Unisma,Unitri, Uin,Uniga.hub: 081945577755 BG-21/3 JUAL cepat rumah Jl. Polonia, Buring, Luas tanah 98 m² Luas bangunan 36 m², hub 08123529963 BG-15/3 GRIYA TAMAN ASRI Lokasi strategis poros Malang-Batu. Jl. IR Soekarno, Mojorejo, Junrejo Batu. (0341)5475635/085755271926/08 1357013641 BG-3/10 “GRIYA SEJATI” jasa bangun rumah/renovasi hub: (0341)-5481493 BG-29/9 Dijual cepat BU rmh Jl. D Paniai H4B28 Kt 4, Km 2, Tingkat 1, Lb 72 m2. Hub: 081945398899/ 0341723988. Harga 325 Nego BG-9/10 Dijual cpt rmh siap huni Perum Ga­dang 1B Kav.No.1 luas 16.50 m2 kel.Gadang Kec.Sukun Malang fasilitas listrik dan air, dekat Pasar Gadang. Hub.03415378567 BL-1/9 DIJUAL CPT rmh type 36, 2 kmr tdr, 1 km mnd, 1 dpr, LT 123m². Perum Asrikaton Indah Pakis MLG hrg 185 jt NEGO tlp 792663/ 082230748341 BG-31/4 DIJUAL Rumah SHM L 130 m², listrik 1300W 2 km tdr, 1 km md. Dapur luas, ada hal depan, Hrg 300 jt Jl. Ronggolawe II/55 RT.05 RW.03 SINGOSARI.hub. 0341-7390008 BG-31/4 Dijual rmh Jl. Cintandui: LT/LB: 567/400 m2, #Rmh Jl. Cipunegara: LT/LB: 421/221 m2, SHM #Rmh Jl. Simp. Teluk Grajakan LT/LB.126/48m2, SHM.#Rmh Jl. Tmn Borobudur Indah LT/LB.198/180 m2, # Rmh Jl. Simp. Sawo LT/LB. 344/250 m2. SHM, #Ruko Jl. Bukit Dieng Luas 5x11m2 (2Lt) SHM, #Ruko Jl. Laks. Martadinata LT/LB. 150(5x30) SHGB, #Rmh Jl. Ciwulan LT 913,SHM, #Rmh Jl. Raya Kepuh LT 165, SHM, #Tanah Di Bukit Dieng LT 450m2 (15x30) SHM. Hub: Global Rid’s Property. Tlp 0341-7833330/ 0818382385 BG-30/12 DI JUAL RMH JL.Raya Losari no.349 Singosari Shm Luas 317 m2 Hub 0818373576 (Achmad) BG-22/2 PERUMAHAN MURAH Bersubsidi dan Umum. Harga dan Angsuran terjangkau. Hub. Robby 8439252/ 085755178932/ BB: 75BAF866 BG-25/2 Dijual rmh murah lt:72m lb:72m Genengan Pakisaji, rt01 rw09 Hub Rodiyah 7568026 BG-19/3 Djl rmh perum BMR Blok BA SHM + IMB T.36 3KT, Renov Full fasilitas lgkp tingkat hrg nego hub: 0341 9089500 / 085235170784 BG-24/2 Dikontrakkan Perum Type 27 Renovasi + perabotan, lokasi belakang BNS, nego. Hub. 081334512426. Perum Puri Indah triple O Blok K3 No.25 Beji-Batu BG-2/3 Djl rmh dan tnh 1370 m2. kyai Tambak Deres. Sby. Hub. 081­916­ 492079/085755130040 BG-31/3 DIJUAL Rumah tipe 47. Luas tanah 105 m2. Alamat Perum Tirta­ sani Blok M2 no.6. Karangploso Malang Hub: 082139529736 BG-29/3 Dijual rmh Bandulan atas T.36 hrg:120jt anda ajak pembeli kami beri komisi 5jt. Hub: 0818050 1147081945334462 BG-11/3 Rumah mrh yg lain 200jt, kami 120jt T.36/61 lks.Bandulan bonus TV-LCD tlp. 08180501147/085­746571600 BG-11/3 lowongan Wanita 50 Th, sehat , cari kerja di Batu (bisa bhs ing ) hub : 085852984461 BL-28/9 Dcr SPG usia max 27 Thn syarat : Single4 , jujur , serius , Menarik ,Bkrja dibwh tknan/target. Hub : 083834328132 BL-28/9 DICARI Cooker & assisten roti. Lamaran & CV Hub. Ibu Hasni. Telp 081334365000 BL-26/9 Info Kerja Australia, Canada, Taiwan, Korea Gaji Tinggi Hub: 0341722203/ 081333256867 BG-17/10 Guest house Bandoeng guest House Jl. Bandung No.20 Malang/ www. bandoengguesthouse.net/ bandoengguesthouse2012@gmail. com/ (0341)551824 BG-30/4 OMAHKOE GUEST HOUSE jalan Bendungan Sigura-gura 4 no 1 malang. Telp (0341)556244 BG-7/4 KAWI GUEST HOUSE Jalan Kawi Atas No.40 Malang. Telp. (0341)551351 BG-4/5 Guest House Amalia Jl. Mer­babu 18 Mlg 349660/Htl.Armi Jl. Kaliurang 63 Mlg 361001/Htl.Monalisa Jl.Ry selekta 44 Batu 592676 BL-26/3 GITA HOMESTAY Jl D. Gita Sawojajar Mlg. 600 Rb 1 Rmh. 5KT, 2KM, Hot Shower, R.Tamu, R.Makan, LED, Dapur, R.Sholat. 085859709236/ 9999527/ 0818384771 BG-2/10 Kos Harian Nur Inn Gues House Syariah. Dwiqa Blok A Hub: 081333149633/ 081328726329/ (0341)9769043 BG-3/6

Kehilangan stnk STNK spd mtr Honda ‘ 02 N-2943AZ Noka : MH1KEV8182K219651 Nosin : KEV8E1219148 a/n ALIFTA’UL IBTIDA’IYAH d/a JL.Bend.Sutami No.14 Kec.Lowokwaru Kota Malang BL-1/10 STNK mbl Suzuki ST 130’96 N-8277 -GA Noka : MHDESL413TJ172045 Nosin : G13C1D172045 a/n HK.GONANTO d/a Randugembolo RT 5/4 Singosari Malang. BL-1/10 Kehilangan BPKB BPKB spd mtr Yamaha’10 N-2678 -JV noka: MH328D30CAJ091128 nosin: 28D2091410 a/n Misdar d/a Krajan Rt.09 Rw.07 Desa Bunut Wetan Kec. Pakis Kab. Malang BL-1/10 BPKB mbl Toyota’12 N-1993-AF noka: MR054HY91C4681190 nosin: 1NZY524354 a/n Jefri Chitra Wijaya d/a Jl. Ikan Nus KV 9 No.4 Rt.08 Rw.02 Kel. Tunjungsekar Kec .Lowokwaru Kota Malang BL-1/10 BPKB spd mtr Yamaha’09 N-4918 -EB noka: MH328D00B9J751892 nosin: 28D752662 a/n Hasan Habibi d/a Wonokasian Rt/Rw 14/04 Ds.Pagedangan Kecamatan Turen Kota Malang BL-1/10 DANA TUNAI Bth dana? jaminan BPKB/SHM, bs cair tinggi proses cepat. Hub: 085655550556/9363696 BG-17/10 Butuh cepat + trm gadai titipkan laptop/hp/kendaraan+BPKB. Jl Bendungan Sutami 33B Sumbersari. Tlp 0341-7359448 BG-6/9 Pinjaman tunai tanpa jaminan All Jatim 087859570816/ 081231617358 BG-17/9 PINJAMAN DANA BRIDGING 10M700M, krjsm pasti cair*No BI Cek,All usaha,prs cpt, trm agen. SDAI JKT 081210058489, 085219868158 BL-26/5 Dana tunai/gadai/kerjasama proyek/usaha min 1 m, Profit share, NOBICHECK,JAMINAN PROYEK TSB, TERIMA AGEN. HUB: 081319201225 / 081380461514 BL-8/4 P i n j am D a n a T a n p a J a minan proses cepat. Hubungi 082244650171 BG-22/4 KARTU KREDIT Bantu tutup kartu kredit / KTA Hanya bayar 30% dari tagihan terakhir, LUNAS, LEGAL, TinaH; 081 281 539 552 BG-7/10 RUPA-RUPA Minat Investasi Property. Tersedia 500 data di Modern Property. Hub: Maria 9555198 BL-20/9 Mau Sukses Bisnis? Pilih yang telah teruji! Investasi mulai Rp.55 jt,balik modal kurang dr 1th. H:085740660666/2B457249 www. simplyfreshlaundry.com Tiap kota terbatas beberapa outlet saja! Mari sukses bersama kami! BG-10/9 Menerima preweed & weeding gratis video shoting mulai hrg 500rb, tim foto keluarga mulai 100rb dpt kalender foto KLRG H: 7393242, 5402195 BG-21/10 Scafolding malang & sekitarnya readystock sewa 20.000/ set beli baru 425.000/set hub: bpk. ISWARI 465239/5434738 BL-20/8 TOKO JAYA KIMIA. Chemical, Ragnance, Food addipive, Jl.Jend Sudirman I Kepanjen (dpn SPBU Dilem Kepanjen) 0341. 9408354/082334282012 BG-4/8 CUCI MOBIL HANYA 15 RIBU SOEHAT CAR WASH JL.TRUNOJOYO 80 MALANG ( SEBELAH UTARA STASIUN KOTA BARU ) TELP. 03415484545 BG-23/6 BERKAH JAYA AC, service AC kulkas, mesin cuci, wtr heater, pe­ ngering dll. Jl. Panji Suroso No. 8E 0341-5334555/ 081937986494 BG-30/12 Dijual mesin Packing Horizontal. BEM ENGINERING 3 Phase, 1,5 Hp, 3 Seal. Tangki 15kg Hub: 08174975579 (P.Getot) BG-20/12 English Eksklusif 1988 1000% sekali Kursus Seumur Hidup Jln.Mayjend Panjaitan no.7 Ruko Kav.2 Hub:Telp.578240 (office) flekxi.08137373, Hp 081805042842 BL-21/5 Yessy Lie terima jasa panggilan ke rmh,kost utk facial,terapi galvanic,co louring,smoothing,hair spa,make-up wisuda, pesta.Hub:087859804244. BB:7DO4F6F2 BG-10/7 Dibeli harga tinggi elektronik TV, LED, LCD, kulkas, PS 2, mesin cuci, laptop, dll. Bisa tukar tambah baru. Hub: 082292290099 Pin: 7D4279E1 BL-29/9 KURNIA HOME SERVICE = Melayani jasa service AC, Kulkas, TV & Elektronik lainnya. Jl Bunga Kumis Kucing no 25. Hub= 03415153709/081233979712 BG-2/10 Leadership House Pelatihan kepemimpinan,soft-life skills & character Building u/ SD SMP SMA .Buka kelas baru Hub : Banten 30 Malang/562580 BG-27/4 Jual kcng persia , terima pengawinan . Hub : 082232962999 / 03418471999 BL-28/9 Mau pasang parabola bebas iuran ? 300 Chanel-lebih. Hub : 7004100 / 085607700400 BL-24/9

RUPA-RUPA ENERGIC KONVEKSI Terima pesanan: Kaos, Jaket, Kemeja. Bisa Satuan! Letjen Sutoyo Gg 4 38C 087812317375 BG-3/10 Potong Rambut (Pria+Wanita) Terima: rebonding, smoothing, warna rambut, pijat reflexi, dll. Jl. Klayatan Gg 3 Prapatan Gg3. Hub:(0341)5436238. BG-12/5 Panggilan service didik gang mayang genengan pak isaji telp 0341-7378891 mnrm service kulkas,mesin cuci,instalasi listrik,pompa listrik dll BG-15/4 Tk.Rahmat Mulya Menyediakan Segala Keperluan Rumah Tangga Jl.P.Sudirman, 23 Kepanjen No telp 03419670080 BG-8/6 Biro umroh haji plus terbesar di Indonesia menyenggarakan seminar pada hari Minggu,10 Agt 2014 pkl 09.00 di hotel BEST WESTERN BL-9/8 AJI SERVICE ELEKTRO: Mereparasi TV,Kulkas,Mesin cuci,Pompa air dll siap 24 jam. Hub:081252140780 BG-27/7 Hancabarasih Laundry & Dryclean Jl.Mertojoyo F1C Dinoyo. Antar Ambil SMS 085731243111. Laundry on Kilo’s terbaik di Malang BG-28/4 Ashafa Bodymist Aromaterapi ada 18 aroma. Hrga grosir Jl. Kyai Tamin I/9 Hub. 081933011366/ 083114210902/ BB.332FF78D BG-13/12 Sofa/springbed anda kotor, HBG THATA LAUNDRY. Spesialis cuci sofa, springbed, kursi kantor, karpet permanen, gordyn, jok mobil, obras karpet dll. Siap datang ke tempat anda 24 jam nonstop. Hari libur buka. (0341)2822506, 9537306, 085645478106, BB:32714960. Jl teluk bayur no.61 mlg BG-20/2 AERRO Laundry & SERVICE spesialis cuci sofa, springbed, kursi kantor, karpet, karpet permanen, gordyn, jok mobil, obras karpet dll. SERVICE: AC, Mesin Cuci, Water Heater, Kulkas, Sanyo dll. Melayani kantor & rmh tngga. Hub. 03417077 376/ 081333428352. Sms/WA: 085646604841. PIN: 754B330F. ruko sulfat boulevard kav. I BG-26/12 CV. abadi mlyani kuras WC & sluran buntu tangki plg bsr 5000 liter buka 24 jam Hub. Jl. Lombok / Yulius Usman Gg. 3/216 Mlg Tlp. (0341) 329517, hari libur tetap buka BG-07/12 Yessy Collection menerima pesanan kue kering,souvenir ultah,wedding,manyek,tas promosi dll. Hub:087859804244.BB:7DO4F6F2 BG-10/7 WWW.RDV MALANG.COM TE­ RIMA JASA RANCANG & BA­ NGUN EXTERIOR-INTERIOR HUB.081-7535712/0341-7744022 BG-6/12 Pratama ahli sedot WC melayani sedot WC , got buntu dll. JL.Dirgantara VI B no.23 Sawojajar Mlg. Tlp 0341-7647877 / 7630317. Hr libur tetap buka. BG-27/11 KULINER Bangkit Jaya Catering: Terima pesanan nasi kotak bsr/kcl trm pesanan, Rendang pdg Gepuk Bandung, dll. Hub: Warinoy Timur Raya Mlg No.116. 081295712126 BG-20/9 Bakwan Cak Goendul 100% daging sapi, halal membuka peluang usaha master franchise/ franchise/ mitra Hub:087851175008/ 03131000972 BL-10/8 Pak Syafiudin Special Kopi Luwak & Mie Rebus Tempat Kumpul ABG Jl.Raya Taman Ayu Kepanjen Hp.08649871337 BG-24/5 Soto ayam Ceker cak Kosim menerima pesanan Jl.Panglima Sudirman tlp 081335809573 kepanjen BG-17/5 WARUNG NDORO STEN Jl. Selat Karimata E-6/1 Sawojajar. Menu Special bebek biyen,lomie & bakmie. Hrg special,tmpt nymn,strategis bs psn antr. Hub 081945784333 BG-3/5 Depot Maninjau sedia ma­sa­ kan Jawa & madura mnrima p­sn ­n nasi Bung­­kus, rantang, ko­t ak, ku­ning, tum­peng. Buka se­tiap hari mulai 05.30. Jl. Danau Ma­nin­­jau No. 91/ 711842 BG-31/12 pengobatan PENGOBATAN alternative pijat refleksi mngobati sgala sgala mcm pnyakit, stroke, darah tinggi, kanker dll Jl. Kbnsari 2 skun (dpn Gg. salak) T. 0341­4333882 BG-24/12 PENGOBATAN HERBAL Tanpa Ope­r asi.Lemah sahwat,wasirkanker/tumor-myom-kista-k.manis-k.rahim-k.p.dara-k.usus-klenjar hernia, katarak, mines & gurah dll.7575622, 085233179393, Klinik Cing Cia.Jl Raya Sengkaling Gg Sido Ayem No.8 BG-5/3

570929

TOUR & TRAVEL JAGUAR TRANS Jl Ter Danau Kerinci 2C-4. Air Port Shuttle Juanda Mlg-Sby PP, Mlg-Perak PP. CarterTour Wisata -Rent Car Tdriver 75323 6/082333711779/081333322779 BG-28/2 “Gudel Rental” Sewa mobil terbaik semalang Raya. Ready : Avanza, Xenia , All New Avanza All New, Xenia,APV,Elf,dll. Jl.Sumbersari gg IA No 67. Malang.085735560747/ 085645199598 BG-24/5 Rizqy Tour & Travel. Jl. Sawojajar Utara 40. Open Trip: Bali-450.000, K.Jawa -850.000, Bangkok 850.000, Hub: 722203/ 081333256867 BG-17/9 V e n u s To u r & T r a v e l Harian, Mingguan, Bulanan. Pembayaran cash dan kredit/ visa master. Jl Galunggung 86 B/7747474/081555888385 BG-11/4 “YONO TRANS” Mlg-Sby-Prk PP. Bondowoso 1B Mlg 0341-2194639/ 081334614154 .Tiket Pesawat/ Laut, Tour Wisata, Rent Car BG-30/12 SRIWIJ A Y A A B A D I s e w a mobil+supir drop carter, inova, avanza,x enia, luxio tiket pesawat/tour domestik...03419139555/ 081249660666 BG-15/4 SURYA TOUR & TRAVEL PUSAT NYA TRAVEL SGL JU­RUSAN Me­ layani Bis mlm, Pswt, Kapal laut, Carter mbl, pkt ke sgl juru­san. Jl. Trunojoyo 10 E telp. 0341-354117. Web­site: www. su­rya travel. com. BG-29/11 Sanjaya Rent Car sewa mobil+ supir:veloz,innova,avanza,dll.Carter sgl jurusan.Hub:081332241024/082 132620024/089687298415 BG-15/7 Pattaya Travel melayani Malang Mojokerto PP Bali crhistmas & New year Rp. 4.000.000 (2 malam, Hotel Bintang) Telp. 085331316502, 082231177720 BG-11/01 STASIUN TIKET. Solusi Penjual tiket semua maskapai dengan harga ter­murah dan pengiriman paket kilat se-Indonesia. Telp 085257201022. web­s ite: www. stasiun tiket .com BG-29/2 “BOROBUDUR TRANS” “Pen­­jor” = mlg-dps PP “Bu­ana” = mlg-blt, TL Agung Tre­­n­gg­­alek PP “Surya”= mlg-jem­­­ber PP 346966 / 359155/ 7751155 BG-30/3 Cv Madesta Melayani Travel dan carteran sgl jrs. Paket kilat/ ekspedisi & carteran/pindahan. Kes sgl jrs. 087859044033/0341485833 Jl. Aluminium 11A MLG BG-22/6 www. airlanggarentcar. com (0341-716458/7056458081838 6458) menyewakan mobil pngan tin, tamu VIP dan travel mlgsby/ju­an­da(PP), dgn driver peng­ alaman, sabar,tepat waktu, & tdk merokok, Alphard, Velfire, Camry, Mercy, Altis, Fortuner, Innova, Avanza, Xenia, Dll. Jl. Danau Toba E1-27 Mlg Hotline: 081 730 1000 BG-26/2 ANGKASA RENT CAR me­la­yani sewa mbl: APV Arena, Xe­nia, Avan­ za, Kijang LGX, Mercy pe­ngan­tin, Grand max, Grand Livina. Travel Mlg-Juanda/ Perak/ Srbya. Carter sgl jursn. telp/Hp: 0341-7324064/ 081 55373516/ 081­9318 71298 BG-31/3 PIJAT Kalau badan capek2 dan punya keluhan vitalitas hub: mbak evi, 081252749612 BG-21/10 Terima Pijt capek, terkilir, urat, khusus panggilan, di utamakan tamu Hotel. Hub: 089625477202 BG-3/10 “Milenium Massage” dgn tenaga wanita muda profesional khusus panggilan ke hotel. hub:085774410568. no sms BG-13/10 KOMPUTER Jasa instlsi os PC & laptop:win,xp/ vista/7/8/linux.Mngmbalikan data hilang pada hdd & fd.Servis laptop & PC.Jasa desain pengiklanan. CP:Kevin (mlg) 083834288166 BG-30/9 Kredit Laptop/ Komputer, Hub:085853874151/082140703 452/8174510/564537.Infomedia Komputama+Adira. Jl Galunggung Ruko Blok 58m BG-27/4 CENTRA COMPUTER –TOS­ HIBA-LENOVO-ASUS- Spe­sialist Store Toshiba N at kasir, Finger Print paling murah kualitas ter jamin..!!! ISI TO­NER Mulai 55rb, bisa Infus GRATIS, Ambil antar service. Hub. Jl. Panjaitan 111 Mlg telp. 576593- 9037898 BG-31/4


KOTA WISATA Hadiah Belum Cukupi untuk Beli Parasut Sendiri

JUARA DUNIA: Ike Ayu Wulandari (kiri) bersama Camat Batu, Aries Setiawan sebelum keberangkatan ke Bali beberapa waktu lalu.

hasilan menjadi juara dunia paralayang kelas ketepatan mendarat putri. ‘’Saya sangat bahagia, kar-

ena ini juara dunia pertama untuk kelompok senior,’’ ungkap Ike Ayu Wulandari kepada Malang Post.

Anak tunggal pasangan Jumar Edi Susilo- Endang Yulianti ini mengungkapkan, prestasi internasional tersebut sekaligus membawa nama baik kota sejuk ini sekaligus makin mempupulerka nama kota wisata ini di dunia mancanegara. ‘’Senang bukan main, saya bisa membawa nama Kota Batu berprestasi di tingkat internasional,’’ tegasnya, kemarin. Atas keberhasilan itulah, Ike berhak mendapatkan hadiah terbesar berupa uang 750 Euro atau sekitar Rp 15 juta. Hadiah tersebut rencananya ditabung untuk kebutuhan masa depan gadis yang����������������� punya impian memiliki parasut sendiri itu. Dan

hadiah yang didapat tersebut, ternyata juga belum cukup untuk membeli parasut alias masih kurang separuhnya. Ketika tiba di Bali, dia ngaku sempat minder mengikuti serangkaian pertandingan itu. Masalahnya, dia kali pertama menjajakkan kaki di lokasi paralayang di Bali. Sedangkan pesaingnya adalah para senior dari berbagai negara, yang sudah kenyang pengalaman. ‘’Saya memiliki prinsip harus bisa menaklukkan kejuaraan dunia ini. Dengan prinsip itu, saya berusaha keras dan berjuang sekuat tenaga. Syukur, saya menjadi juara,’’ pungkasnya. (feb/lyo)

Awas, Hewan Qurban Kena Anthrax

DEMAM Salah satu langkah yang dilakukannya, mengawasi jalur pasar hewan qurban. Dia bersyukur rata-rata hewan qurban yang akan dipotong di Kota Batu, berasal dari wilayah Malang raya serta Blitar. Langkah lain, melakukan pemeriksaan tempat-tempat penjualan he-

wan qurban yang tersebar hampir di seluruh pelosok kota ini. Lisa Diah Handriani dokter hewan dari Dinas Pertanian dan Kehutanan juga meminta kepada pembeli hewan qurban, agar lebih jeli memeriksa hewan yang akan dibelinya. Secara fisik, hewan yang terserang antrax baik itu kambing, sapi maupun onta memang tidak kelihatan. Hanya saja tetap saja ada bekas yang bisa dikenali, salah satunya dari lubang alaminya keluar darah segar. Ciri-ciri lainnya muncul benjolan besar pada bagian leher sapi. Pada sapi, kerbau, kambing. gejalanya dapat dilihat seperti demam, gelisah, berputar-putar, pernafasan berat dan cepat. Gejala bisa berlanjut menjadi tremor, tinja dan urin bercampur darah, konvulsi dan mati. Keluar darah dari lubang-lubang kumlah (mulut, anus, lubang hidung dan vulva). “Petugas pemeriksa hewan pada setiap cek point di daerahdaerah, juga pasti melihat surat keterangan kesehatan hewan itu, kalau tidak ada lebih baik jangan dibeli.” ujarnya. Selama dua hari, sudah 11 titik yang telah diperiksa. Menurut Hosli, tim pemeriksa melakukan pemeriksaan sesuai syarat-syarat yang ditetapkan oleh Aqidah Islam. Salah satunya, gigi kambing harus poel pada satu pasang gigi bawah yang menandakan kambing sudah layak untuk diqurbankan. Selain itu, petugas juga memeriksa kondisi kesehatan, jika kurang sehat maka petugas akan memberikan suntikan vitamin. Dalam pemeriksaan dua hari itu, petugas juga menemukan hewan yang dijual untuk qurban sakit mata dan ada juga yang tanduknya patah. Hewan hewan ini diminta untuk tak dijual. (muh/lyo)

rabu, 1 oktober 2014

18

Dua Tandon Rp 20 M, Segera Rampung

M Firman/Malang Post

PENUNTASAN: Tandon air yang sedang dibangun PDAM Kota Batu.

BATU-Sejumlah wilayah Kota Batu, yang selama ini dikenal krisis air bersih segera bisa disuplai PDAM. Kepastian itu lantaran pembangunan dua tandon resevoir berlokasi di Kelurahan Ngaglik, rampung sebulan lagi. Satu tandon dibangun di dekat eks TPA Jalan Abdul Gani Atas, yang diberi nama Tandon Reservoir Panderman berkapasitas air 200 m3. Sedangkan satu tandon lainnya, lainnya diberi nama Tandon Abdul Gani dengan kapasitas 83 meter persegi. Jika kedua tandon itu difungsikan, air bersih yang dipancarkan tidak hanya bisa menutupi kebutuhan air di daerah rawan kekeringan, namun bisa juga digunakan untuk beberapa pelanggan baru. “ Terpenting kebutuhan masyarakat terpenuhi semua, baru kita melayani pelanggan baru dan hotel-hotel,” terang Direktur PDAM, Zainul Arifin. Menurutnya, dua tandon itu sudah dibangun sejak 2 bulan lalu dengan menghabiskan dana dari APBN tahun 2014 senilai Rp 20 milyar ini. Pembangunan itu, sebagai tindaklanjut pemasangan pipanisasi yang dilakukan PDAM beberapa waktu lalu. Jadi begitu tandon selesai, pipa dipasang, tandon pun segera difungsikan. “ Kami perkirakan sebulan lagi pembangunannya tuntas,” tandasnya. Pipa yang masuk ke dalam tandon, besarnya sekitar 6 dim dengan panjang 1720 meter. Sedangkan pipa keluar dari tandon, berukuran 4 dim dengan panjang 1200 meter. Tandon ini dilengkapi pompa summersible, yang bisa mengeluarkan air sekitar 20 liter perdetik dengan panjang semprotan 160 meter. Tandon Abdul Gani, dipergunakan untuk menampung air dari Sumber Ngesong. Air dari tempat ini untuk memenuhi kebutuhan air di wilayah Ngaglik dan Kelurahan Sisir. Sementara Tandon Panderman, bisa dipergunakan untuk mengaliri daerah di wilayah Jl Abdul Gani, Imam Bonjol Atas, Sultan Agung dan Jl Sakura. Beberapa daerah ini tidak mendapatkan air, karena beda ketinggian sehingga dengan tandon itu permasalahan tersebut bisa teratasi. (muh/lyo)

Pengiriman dari Luar Provinsi Diblokade BATU- Sebuah peringatan menjelang hari raya qurban (Idul Adha), dikeluarkan Dinas Peternakan Provinsi Jawa Timur (Jatim). Yakni, warga wilayah Jatim mewaspadai hewan yang akan dijadikan qurban, benar-benar sehat dari penyakit anthrax atau antraksi. Bahkan saat ini, pengiriman hewan dari Jawa Tengah (Jateng), Jawa Barat (Jabar) maupun dari Sulawesi, telah diblokade agar tidak bisa masuk ke wilayah Jatim. Meski demikian, masih ada kemungkinan hewan yang terserang penyakit mematikan itu, bisa lolos masuk ke wilayah Jatim termasuk Kota Batu. Penyakit anthrax sendiri, dapat menular dari hewan ke manusia dan sering menimbulkan kematian. Penyakit ini sulit diberantas karena kuman anthrax bisa membentuk spora dan sangat tahan di dalam tanah. Untuk mengantisipasi hal tersebut, Dinas Peternakan Pemprov Jatim meminta untuk tetap melakukan pemeriksaan terhadap hewan qurban. Hosli, Kepala Seksi Kesehatan Hewan (Keswan) dan Kesmave (Kesehatan masyarakat veteriner) Dinas Pertanian dan Kehutanan Kota Batu, mengatakan pihaknya pun sudah melakukan antisipasi itu. “Kami sudah melakukan beberapa langkah, untuk mewaspadai masuknya hewan qurban yang menderita penyakit anthrax ini,” ujarnya.

Telp. 0341 - 592 967

lintas kota wisata

Sisihkan Atlet 15 Negara, Gadis Songgoriti Juara Paralayang

BATU –Prestasi internasional ditorehkan si cantik atlet Paralayang Kota Batu, yakni Ike Ayu Wulandari. Dia menyabet juara di even Paragliding Accuracy World Cup (PAWC) 2014, Pantai Timbis Kutuh Kuta Selatan- Bali, Minggu (28/9). Tak tanggung-tanggung, cewek berusia 19 tahun ini mampu menyisihkan 96 atlet dari 15 negara peserta PAWC Seri III itu. Dalam ajang internasional itu, poin Ike ditempel terus oleh atlet-atlet asal Thailand yang menempati posisi kedua hingga empat. Lantas, gadis Songgoriti, Kota Batu, inipun menangis haru karena keber-

biro batu Jalan Diran 1 B, Batu

From Zero to Hero

M Firman Malang Post

PASTIKAN SEHAT: Petugas memeriksa kondisi kesehatan hewan yang dijual untuk qurban, kemarin.

BATU- Walaupun telah berhasil mengembalikan kepercayaan konstituen dengan meraih 4 kursi perwakilan di DPRD Kota Batu dari pemilu periode sebelumnya, namun tak membuat keluarga besar DPC PKB kota apel ini jumawah. Sebaliknya, melalui gelaran syukuran partai besutan almarhum Gus Dur ini, bertekad terus menata diri utamanya pada program yang bisa dinikmati masyarakat luas. Tasyakuran diselenggarakan sore kemarin di Aula KUD Kota Batu. Nurrohman, Ketua DPC PKB Kota Batu mengatakan, acara kemarin itu terlaksana sebagai bentuk syukur atas karunia Allah SWT atas sukses PKB dalam Pileg, 9 April dan Pilpres, 9 Juli lalu. “Kami harus berubah lebih baik lagi, From Zero to Hero karena pada pileg periode sebelumnya kami belum diberi kesempatan mendapatkan kursi sama sekali. Alhamdulillah dalam pileg tahun ini, kami mendapatkan empat kursi di DPRD,” terangnya. Acara tasyakuran itu juga dipergunakan ajang silaturahmi antara PKB, anggota dewan dan dengan para konstituen. Hadir para kyai kampung, pengurus PAC, PC, Dewan Syuro maupun Banom PKB. Termasuk DPRD Provinsi Jatim Khofidah, serta Sekjen DPW PKB, Thoriq. Wakil Wali Kota, Punjul Santoso dan Ketua DPRD Kota Batu, Cahyo Edi Purnomo. (muh/lyo)

Isu Boikot Tak Terbukti, Linmas Tampil Gagah BATU-Isu boikot anggota Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) terhadap penyelenggaraan Jambore Linmas, ternyata tak terbukti. Faktanya, dari 24 desa/kelurahan wilayah Kota Batu, kesemuanya mengirimkan 10 personil perwakilan Linmas dalam jamboree yang digelar oleh Satpol PP itu. Mereka pun tampil gagah di areka jambore halaman Kantor Perumahan, Jl Sultan Agung, kemarin (30/9). Hari itu, Satpol PP Kota Batu, benar-benar bisa menunjukkan performance lain terhadap anggota Linmas ini. Sejak pagi, para perwakilan Linmas ini menunjukkan totalitas. Sutartib, Kepala Satpol PP Pemprov Jatim, juga memberikan apreasiasi penuh kepada anggota Linmas atas totalitas yang mereka tunjukkan. Tidak hanya itu, dia memberikan acungan jempol kepada Wali Kota Batu, Eddy Rumpoko yang membuat terobosan menggelar Jambore Linmas yang baru kali pertama

digelar di Indonesia ini. “Kota Batu adalah kota yang pertama melaksanakan Jambore Linmas ini, sebuah terobosan bagus yang dilakukan oleh wali kota,” terang Sutartib. Jambore Satlinmas Kota Batu, ini bisa menjadi pio­neer bagi daerah lain di Jatim, bahkan gagasan itu bisa diadopsi oleh Satpol PP Pemprov Jatim untuk menggelar jambore serupa di tingkat Jawa Timur. Jambore tersebut, merupakan bentuk dari apresiasi yang diberikan oleh Pemkot Batu kepada Linmas dan masyarakat. Linmas adalah bentuk kekuatan masyarakat, aman tidaknya sebuah wilayah, Linmas memiliki andil di dalamnya. Terlebih menurut Sutartib, dalam waktu dekat MEA (Masyarakat Ekonomi Asia) akan datang. Dimana tidak ada proteksi lagi, semua bisa bergerak bebas di wilayah Asia. Linmas sebagai ujung tombak keamanan, punya peran penting menjaga lingkungan. “Harus membentuk

sinergis bersama dengan TNI dan Polri, Linmas harus lebih dioptimalkan dan diberdayakan. Dan jambore seperti ini adalah salah satu cara mengarah kesana,” terang Sutartib. Hadir dalam kegiatan Jambore Satlinmas tersebut, Wali Kota Batu Eddy Rumpoko, Wakil Wali Kota Punjul Santoso, Ketua DPRD sementara, Cahyo Edi Purnomo, Wakapolres Kompol Faruk Afero, Kepala Lemjiantek, Komandan Arhanud serta sejumlah undangan lainnya. Menurut Robiq Yunianto, Kepala Satpol PP Kota Batu, dalam jamboree ini Satlinmas akan mendapatkan pengetahuan dasar mengenai perlindungan masyarakat sekaligus fungsinya menumbuhkan soliditas. Jambore dilaksanakan selama dua hari, hari pertama dilakukan kemarin, dan hari kedua dilaksanakan Rabu hari ini di Pasir Putih Situbondo. Selama dua hari, anggota Linmas mendapatkan materi TPTKP (Tindakan pertama di tempat kejadian perkara),

pengetahuan Kelinmasan oleh Satpol PP Pemprov Jatim, PBB dari Kodim 0818 serta peningkatan kapasitas diberikan oleh

tim teknis Lemjiantek. Dalam pembukaan kemarin, Eddy Rumpoko memberikan insentif sebesar Rp 18.750 juta

untuk 6 bulan atau Rp 3,125 juta perbulannya. Artinya setiap anggota Linmas, akan mendapatkan dana sebesar Rp 100 ribu

perbulan. “ Untuk sementara waktu, APBD Kota Batu baru mampu mengcover 1 peleton saja,” terang Robiq. (muh/lyo)

M Firman/Malang Post

GAGAH: Anggota Linmas Kota Batu, kompak mengikuti mengikuti Jambore Satlinmas, Selasa kemarin yang hari ini berlanjut penggemblengan di Pasir Putih. REDAKTUR: febry S, LAYOUTER: kurdi


rabu, 1 oktober 2014

Paguyuban Jeep Tutup Rest Area Gubuk Klakah PONCOKUSUMO- Pagu­ yuban Jeep Tumpang Bromo Tengger Semeru, hari ini rencananya akan menutup rest area Desa Gubuk Klakah, Kecamatan Poncokusumo. Aksi ini sebagai buntut penolakan pemberlakukan larangan jeep terbuka masuk ke kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS) dengan membawa penumpang, mulai 1 Oktober hari ini. “Terus terang, kami kecewa dengan larangan yang sifatnya sepihak tersebut. Makanya, rekan-rekan paguyuban hari ini (sore kemarin, red) menggelar pertemuan mengenai larangan jeep terbuka mengantar wisatawan ke Semeru dan Bromo. Kami akan menutup rest area Desa Gubuk Klakah,” kata Sekretaris Paguyuban Jeep, Aprianto kepada Malang Post, kemarin. Ditambahkannya, selain akan menutup rest area, mereka akan melarang semua kendaraan pembawa wisatawan atau pendaki melintas Gubuk Klakah. Sehingga, semua kendaraan yang membawa wisatawan akan melalui jalur lain. “Perlu diketahui bahwa jalur ini (Klakah) ada karena adanya jeep-jeep yang ada di sini. Lalu kenapa, begitu akses ini sekarang sudah ramai, kemudian kami dilarang melintas. Apalagi, selama ini bupati Malang memberikan apresiasi positif terh-

PILIHAN WISATAWAN: Jeep terbuka yang mengantarkan wisatawan ke Bromo-Semeru menjadi pilihan banyak wisatawan, khususnya wisatawan mancanegara.

adap kami,” imbuh pria yang biasa disapa Gentong itu. Karenanya, ujar Gentong, jika per 1 Oktober jeep dengan bak terbuka dilarang melintas, maka paguyuban akan memberlakukan sama terhadap angkutan pembawa wisatawan. Karena aksi ini selain didukung oleh jeep terbuka, juga

didukung jeep bak tertutup. “Kapan kendaraan yang membawa wisatawan melintas, kami semua sudah tahu. Sehingga, tidak ada masalah ketika nantinya melarang seluruh kendaraan pembawa wisatawan melintas di Gubuk Klakah,” tambahnya. Masih menurut Gentong,

pemberlakukan bak terbuka melintas TNBTS, sebenarnya hanya akal-akalan semata. Masalahnya, wisatawan mancanegara justru lebih tertarik dengan jeep dengan bak terbuka. Termasuk, beberapa wisatawan lokal yang selama ini sudah terbiasa melalui Gubuk Klakah.

“Sekali lagi saya sampaikan, bahwa wisatawan sangat suka dengan bak terbuka. Karena, mereka bisa leluasa menikmati pemandangan sekitar. Lebihlebih, jalur yang dilalui juga bukan jalur perkotaan. Sementara jeep di rest area ada yang tertutup dan terbuka,” imbuhnya. (sit/aim)

SIGIT ROKHMAD/MALANG POST

STOP PRODUKSI: PT Sumber Naga Cemerlang (SNC) di Jalan Raya Sumberpasir, Kecamatan Pakis, menghentikan sementara operasional pabrik, sesuai dengan tuntutan warga.

pemilik PT SNC, Slamet Supanto kepada Malang Post, kemarin. Ditambahkannya, langkah penghentian sementara ini nantinya akan dilakukan sampai mesin produksi pengolahan limbah sudah dibuat. Sesuai rencana, proses mendatangkan mesin baru dijadwalkan sebulan ke depan. Mesin ini akan mengolah air limbah

yang ditampung di lokasi pengolahan agar bisa berjalan sebagaimana mestinya. Saat ini, air yang ditampung di lokasi pengolahan tidak berjalan dan terbuang ke sungai. “Karyawan yang ingin tetap kerja, ya silahkan saja. Karena selama dihentikan sementara, pabrik akan menambah mesin pengolahan,” tambahnya.

Untuk proses uji laboratorium, ujar Slamet, masih menunggu hasilnya. Termasuk, setelah mesin yang dipesan itu nantinya dioperasionalkan akan dilakukan pengujian kembali kadar airnya. “Saya ingin airnya sesuai standar atau bahkan di bawah uji baku. Sehingga, tidak sampai mencemari lingkungan,” ujarnya ringan. Sejumlah karyawan yang

masuk kerja, terlihat membersihkan kardus di sekitar pabrik. Kemarin pagi, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Malang, juga mendatangi pabrik. Mereka mengecek kondisi pabrik dan memastikan tidak lagi ada proses produksi di dalamnya. “Kami ingin memantau kondisi terakhir di sana. Sampai sejauh ini terlihat kondusif,” kata Kepala Sat Pol PP Kabupaten Malang, Bambang Istiawan. Ditambahkannya, pemantauan itu bagian langkah awal satuannya. Jika kembali muncul masalah seperti aksi demo yang dilakukan warga Dusun Jambon, Desa Pakis Kembar, pihaknya akan kembali turun ke lokasi. “Kami datang ke sana untuk melihat lokasi yang dikeluhkan. Sehingga, ketika nanti muncul masalah kembali, maka kami bisa langsung turun ke lokasi,” imbuhnya seraya mengatakan untuk sementara belum ada tindakan yang diberikan kepada pabrik. (sit/aim)

Kepala BPPT Diajukan Sebagai Saksi Meringankan KEPANJEN- Sidang lanjutan oknum PNS yang didakwa memprovokasi warga, Kahar Lubis Mantoro yang sedianya digelar di PN Kepanjen kemarin, terpaksa ditunda hingga 14 Oktober mendatang. Penyebabnya yakni Ketua Majelis Hakim Riyono SH berhalangan hadir memimpin sidang, lantaran mengikuti Diklat Tipikor di Bogor. Majelis Hakim Arief Karyadi SH mengatakan, sesuai aturan, sidang harus dipimpin Ketua Majelis Hakin Riyono SH yang menangani perkara Kahar tersebut. “Ketua Majelis Hakim Riyono SH yang menangani perkara ini, baru kembali ke Malang usai mengikuti Diklat Tipikor, pada 8 Oktober men-

sertijab

dr. Ari Putriani, Sp. PK Pimpin Rumkit Lanud

Dok/Malang Post

PT SNC Hentikan Operasional PAKIS – Tuntutan warga agar Pabrik kertas PT Sumber Naga Cemerlang (SNC) di Jalan Raya Sumberpasir, Kecamatan Pakis menghentikan operasionalnya, akhirnya dipenuhi pemilik pabrik kertas itu. Mulai kemarin, pabrik yang masih dalam proses uji coba itu dihentikan operasionalnya. Untuk sementara, 60 karyawannya akan dirumahkan sampai dengan ada kejelasan pengoperasionalan kembali pabrik itu. Seperti diberitakan sebelumnya, Senin kemarin, ratusan warga Dusun Jambon meluruk PT SNC. Karena kesepakatan yang dilakukan dengan pabrik, tidak dijalankan. Pabrik masih tetap membuang air yang diduga limbah ke sungai Cokro. “Agar tidak terus-terusan diprotes warga, makanya perhari ini (kemarin, red) kami sudah tidak melakukan uji coba produksi. Langkah ini nantinya akan dilanjutkan dengan merumahkan 60 karyawan,” kata

19

BINAR GUMILANG / MALANG POST

DITUNDA: Kahar mendengrakan penundaan sidang dari Majelis Hakim Arief Karyadi SH. Kemarin.

datang,” ujarnya kepada Malang Post kemarin. Dikatakannya, mau tidak mau sidang harus ditunda menunggu kehadiran dari Ketua Majelis Hakim. Untuk itu, dia menghimbau kepada pengacara terdakwa untuk menggunakan moment penundaan sidang ini dengan

sebaik-baiknya. Yakni dengan mempersiapkan untuk menghadirkan para saksi yang meringankan terdakwa. “Sesuai dengan agenda hari ini (kemarin, red), sebenarnya menghadirkan saksi sesuai berkas yang meringankan terdakwa. Karena yang bersangkutan belum siap, maka

Pengacara Kahar, dalam hal ini Ali Taufan SH, akan menghadirkan mantan Kepala Badan Pelayanan Perizinan Terpadu (BPPT) Kabupaten Malang yakni Ir Djaka Ritamtama. “Kami percaya, Pak Djaka akan memberikan kesaksian yang meringankan klien kami,” ucapnya sembari berlalu. (big/aim )

IRA RAVIKA/MALANG POST

SERTIJAB : Letkol Kes dr. Ari Putriani, Sp. PK menandatangai surat tugas sebagai kepala rumah sakit (Ka Rumkit) Lanud Abdulrachman Saleh.

MALANG – Mutasi jabatan kembali terjadi di lingkungan perwira TNI AU Lanud Abdulrachman Saleh. Kepala Rumah Sakit Abd Saleh, Letkol Kes dr. Budi Saptono, Sp. PD mulai Senin (29/9) kemarin, digantikan Letkol Kes dr. Ari Putriani, Sp. PK. Prosesi serah terima jabatan dipimpin langsung Komandan Lanud Abd Saleh Marsma TNI Sungkono, S.E., M.Si. di Gedung Cakrawala Lanud Abd Saleh yang dihadiri para pejabat Lanud beserta Insub, serta seluruh anggota Rumkit. Letkol Kes dr. Budi akan melaksanakan tugas sebagai kepala kesehatan Kohanud nas Jakarta. Sementara Letkol Kes dr. Ari, sebelumnya bertugas sebagai kepala bagian instal Jangklin RSPAU Dr. S. Hardjolukito Yogyakarta. Dalam sambutannya Sungkono mengatakan, serah terima jabatan ini dilakukan untuk lebih mendinamisasikan kehidupan organisasi melalui pendayagunaan secara optimal, serta membawa suasana segar dan kegairahan kinerja di lingkungan kerja. “Serah terima jabatan di lingkungan Lanud Abd merupakan hal yang biasa dan dilaksanakan secara teratur, terencana, tertib dan berkesinambungan. Akan tetapi pergantian Karumkit yang berlangsung hari ini, sekalipun merupakan hal yang biasa, namun memiliki arti penting dalam dinamika kehidupan organisasi TNI Angkatan Udara, khususnya dalam upaya peningkatan kualitas pelaksanaan tugas Rumkit Lanud Abd Saleh,’’ kata Sungkono. (vik/aim)

KSAU Cek Kesiapan. . . Sambungan dari hal 20

Setelah ramah tamah, rombongan langsung menuju Gedung Binayudha untuk menerima paparan dari Komandan Wing 2 Lanud Abd Saleh, Kolonel Pnb Wayan Superman tentang kesiapan Lanud Abd sebagai pangkalan aju keberangkatan pesawat angkut militer dan unsur lainnya dalam mendukung HUT TNI. “Seluruh pesawat yang terlibat dalam manuver udara saat HUT ke-69 TNI ini siap. Pesawat yang terlibat diantarannya adalah Hercules, Cassa dan Super Tucano,” kata Kolonel Pnb Wayan Superman dalam paparannya. Untuk memastikan kesiapannya, KSAU bersama rombongan melihat langsung kesiapan pesawat di masing-masing skadron. Dimulai dari Skadron 32, KSAU melihat pesawat Hercules dan masuk melihat kondisi Hercules. Termasuk dengan baling-baling dan suara mesin juga tidak luput dari pengecekannya. Setelah dari Skadron 32, rombongan KSAU ini kemudian mendatangi Skadron empat yang menjadi home base pesawat Cassa. Tidak berbeda dengan di Skadron 32, Kasau pun mengecek kesiapan semuanya. Terakhir, pria ini melakukan pengecekan di Skadron 21 yang menjadi home base delapan pesawat tempur Super Tucano. “Pengecekan dilakukan tidak hanya satu dua kali saja, tapi wajib dilakukan berkali. Tujuannya jelas, agar semua perlengkapan yang dibutuhkan untuk mendukung latihan, kesiapan mulai dari hal-hal yang terkecil sampai pada kesiapan pesawat agar saat melakukan manuver lapangan nanti, para air crew dan pesawat sudah dalam kondisi siap,’’ ungkap KSAU. Pengecekan secara berkala ini harus dilakukan, karena semua pesawat yang ada di Lanud Abd Saleh ini akan melakukan manuver lapangan. Kepada seluruh anggota Lanud Abd Saleh, pria ini menghimbau agar terus melakukan latihan secara maksimal dan menampilkan atraksi yang baik. “Tunjukkan bahwa kalian adalah Prajurit TNI AU yang professional dalam tugas. Ibarat perang, saya ingin kalian bisa menang dalam pertempuran. Tidak hanya sekadar berhasil melaksanakan tugas, tapi ingat, bahwa safety harus menjadi perhatian utama dalam setiap pergerakan,” tekannya. KSAU mengaku puas dengan kinerja anak buahnya yang sudah melaksanakan tugas dengan baik. Tepat pukul 14.00 rombongan KSAU pun meninggalkan Lanud Abd Saleh untuk kemudian kembali ke Jakarta. (vik/aim)

ini harus dimanfaatkan untuk mepersiapkan pada persidangan berikutnya,” terangnya. Usai menghadirkan saksi pada sidang tersebut nantinya, proses akan terus berlanjut untuk menedegarkan tuntutan, setelah itu sidang dengan agenda pembelaan dan diakhiri puutusan dari majelis hakim.

ANDA TELAT BULAN ?? Dijamin Dalam

Waktu 2-3 Jam Pasti Keluar AMAN DAN TANPA EFEK SAMPING

GARANSI HUB: 0341-9180009/ 082230984333 REDAKTUR: muhaimin, LAYOUTER: kurdi


rabu, 1 OKTOBER 2014

20

Dua Tahun Menunggu, SDN Asrikaton 3 Digerojok DAK

Pentak TNI AU For Malang Post

PASTIKAN SIAP : Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI I.B Putu Dunia melihat kesiapan pesawat tempur Super Tucano, di Lanud Abd Saleh kemarin.

PAKIS – Setelah dua tahun menunggu, SDN Asrikaton 3, Kecamatan Pakis mendapatkan kucuran dana alokasi khusus (DAK) untuk melakukan rehab total tiga ruang kelas yang rusak berat. Diperkirakan, alokasi dana yang akan diterimanya untuk memperbaiki tiga ruang kelas itu mencapai Rp 300 juta lebih. Sebelumnya, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Malang, Budi Iswoyo menjelaskan, anggaran renovasi bangunan satu ruang kelas mendapatkan kucuran anggaran sebesar Rp 114 juta. Kondisi ruang kelas memprihatinkan di SDN Asrikaton 3, bagian dindingnya retak dan lantai keramiknya pecah-pecah itu. Bagian atap ruang kelas juga masih memakai atap gelombang. Kondisi atap gelombang itulah, yang selama ini menjadi perhatian agar segera diganti menjadi genteng. “Ruang kelas ini yang rencananya akan direhab berat. Kalau kondisinya, bisa di cek sendiri bagaimana,” ujar Kepala Sekolah SDN Asrikaton 3, Sumantri, seraya menunjukkan kondisi ruang kelas siswanya yang rusak berat kepada Malang Post, kemarin. Dijelaskannya, kerusakan ruang kelas sudah berlangsung selama dua tahun terakhir. Hanya saja, baru tahun ini mendapatkan bantuan DAK. “Yang rusak parah hanya tiga ruang itu. Untuk ruang kelas lainnya, masih lumayan,” tambahnya. Masih menurut Kepsek, karena pelaksanaan

pembangunan tinggal menunggu rencana anggaran biaya (RAB), untuk sementara ini pihak sekolah mensosialisasikan kepada murid rencana pembangunan itu. Sekolah memberitahu kalau nantinya ada perubahan jam belajar. Siswa kelas IV, V dan VI, akan pindah masuk siang. Sementara kelas lain, tetap masuk pagi. Perubahan ini, akan berlangsung per awal Oktober atau setelah RAB turun ke sekolah dan pembangunan dimulai. “Karena di sini ruang kelasnya hanya enam, maka untuk siswa yang ruang kelasnya diperbaiki akan masuk siang. Untuk yang lainnya, tetap masuk pagi. Dari sosialisasi awal ini, nantinya juga akan diteruskan ke komite sekolah. Masalahnya, pengerjaan bangunan tetap memakai sistem swakelola,” tambahnya. Kepala UPTD TK, SD dan PLS Pakis, Slamet Suyono, dikonfirmasi terpisah mengatakan kalau ada tiga SD yang mendapatkan bantuan DAK di tahun ini. Selain SDN Asrikaton 3, juga ada SDN Saptorenggo 1 dan SDN Mangliawan 2. Sejumlah sekolah itu, mendapatkan bantuan rehab ruang kelas masing-masing tiga ruang belajar. “Selain rehab, beberapa SDN juga mendapatkan bantuan peningkatan mutu. Ada pun jumlahnya, empat SDN masing-masing SDN Sekarpuro, SDN Mangliawan 2, SDN Sukoanyar 2 dan SDN Banjarejo,” imbuhnya. (sit/aim)

Jelang Peringatan HUT ke-69 TNI

KSAU Cek Kesiapan Pesawat Super Tucano MALANG – Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI I.B Putu Dunia, mengecek kesiapan pesawat-pesawat di Lanud Abdulrachman Saleh yang akan

terlibat dalam parade udara peringatan HUT ke-69 TNI di dermaga Ujung Komando Armada Timur (Koarmatim) Surabaya, 7 Oktober mendatang.

SIGIT ROKHMAD/MALANG POST

BAHAYA: Siswa SDN Asrikaton 3 di salah satu kelas yang temboknya retak dan berbahaya bagi keselamatan siswa.

Kehadiran KSAU pada Selasa (30/9) kemarin, disambut Komandan Lanud Abd Saleh, Marsma TNI Sungkono di VIP Room Lanud. Baca KSAU... Hal.19

CP: 0813 3485 5774 (Shuvia Rahma)

Kegiatan Pembangunan Promosi Perdagangan Bagi IKM Kerajinan Kota Malang

Pameran Produk Dalam Negeri Nasional dan Pameran Pangan Nusa 2014 di Monas Jakarta Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Malang terus berupaya untuk menjembatani produk-produk perajin Malang untuk berkiprah di tingkat nasional. Pada 26 hingga 29 September lalu, Disperindag Kota Malang mengikuti kegiatan Pameran Produk Dalam Negeri Nasional dan Pameran Pangan Nusa 2014 yang digelar di Monas, Jakarta. foto-foto: istimewa/malang post teks : shuvia rahma/malang post

UNGGULAN: Stan pameran Disperindag Kota Malang menghadirkan produk-produk unggulan dari para perajin.

PEMBUKAAN: Suasana pembukaan Pameran Produk Dalam Negeri Nasional di Jakarta.

KETAHANAN PANGAN: Suasana Pameran Pangan Nusa 2014 yang digelar di Monas, Jakarta.

Ida ayu wahyuni kadisperindag kota malang

BORDIR: Salah satu kerajinan bordir dari Malang yang diboyong untuk mengikuti pameran.

NASIONAL: Suasana event Pameran Produk Dalam Negeri Nasional.

UNGGULAN: Beberapa produk unggulan yang dibawa untuk dipamerkan di Pameran Produk Dalam Negeri Nasional dan Pameran Pangan Nusa 2014, diantaranya Marsalia Embriodery, Maharani Ebriodery, krupuk Mawar Abadi, kripik Mr Dower, keripik tempe Mayla, dan kripik apel Raja Jowas. REDAKTUR: muhaimin, LAYOUTER: dj amiel


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.