Mp0806

Page 1

HOTLINE Redaksi / Iklan / Sirkulasi: Jl.Sriwijaya 1-9 Telp. 340081 - 2

Eceran, Rp. 3.500

SENIN

Korane Arek Malang

8 JUNI 2015

www.malang-post.com

Agar Suara Itu Tidak seperti Itu Oleh: Dahlan Iskan NEW HOPE

“Saya tidak akan menulis tentang penetapan saya sebagai tersangka proyek gardu induk PLN di kolom ini. Agar Jawa Pos dan jaringan media dalam grupnya tidak menjadi corong saya pribadi. Jawa Pos Group harus menjadi corong siapa saja. Untuk “corong pribadi” itu

saya bisa membangun “koran saya sendiri”. Agar jangan mengganggu Jawa Pos Group. “Koran” itu saya beri nama “Gardu Akal Sehat Dahlan Iskan”. Bisa dibaca di www. gardudahlan.com. Bahkan, sebenarnya saya ingin mengakhiri kolom New

Hope ini. Bukan karena saya malu menjadi tersangka, tapi agar tidak mengganggu citra Jawa Pos Group. Ketika niat itu saya sampaikan ke redaksi Jawa Pos, mereka menolak. Mereka tetap meminta saya menulis New Hope di setiap hari Senin. ***

OK. Kali ini tentang besarnya harapan dunia.”Agar Islam di Indonesia bisa mewakili “suara Islam”. Ini tecermin dari forum Islam Nusantara yang diselenggarakan di gedung Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), 29 Mei lalu. Salah satu kesimpulannya: Umat Islam

di Indonesia harus mampu mengubah kesan tentang Islam. Selama ini, khususnya di dunia Barat, setiap menyebut Islam konotasinya langsung: Arab, Timur Tengah, konflik, kekerasan, teror. Dua orang ahli Islam dari Amerika Serikat jadi pembi-

PT CGA ANCAM CABUT HAK PEDAGANG

cara. Salah satunya bernama Prof Dr James B. Howestry. James lama tinggal di pesantren Aa” Gym di Bandung, di masa puncak popularitas Aa” Gym. “Saya sendiri sampai dipanggil Aa” James,” guraunya. Baca Agar... Hal. 11

Pesta Fans Seluruh Dunia

Ngotot Diresmikan, MDC Picu Kemacetan MALANG–Para pedagang Pasar Dinoyo tetap menolak peresmian Mall Dinoyo City (MDC) yang mela­ nggar perjanjian kerja sama (PKS). Kemarin, bersamaan peresmian MDC, mereka menggelar aksi rembuk penolakan di Pasar Merjosari. Sebaliknya, PT Citra Gading Asritama (CGA) selaku investor mengancam akan

mencoret pedagang. PT CGA yang menjadi investor pembangunan MDC dan Pasar Tradisional Dinoyo (PTD) mengancam akan melakukan pencabutan hak berjualan sejumlah pedagang. Terutama pedagang PTD yang sampai saat ini belum membayar biaya registrasi. Baca PT CGA... Hal. 11

Neymar Menangis AREMA SPORT HAL. 13

POLEMIK NONAKTIF IBU DICKY BISINGLASI/MALANG POST

TETAP MENOLAK : Pedagang tetap menolak peresmian Mall Dinoyo City, mereka menggelar aksi di Pasar Merjosari, kemarin. Sedangkan launching dikawal ketat oleh Polisi dan sempat memicu penumpukan kendaraan. JUMLAH PESERTA DAN RUANG UJIAN SBMPTN PANLOK MALANG

Lebihi 30 Menit Dicoret dari SBMPTN H-1 Ujian, Peserta Diminta Survei Lokasi MALANG–Ujian Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) bakal digelar serentak Selasa (9/6) besok. Ujian untuk menentukan masa depan para calon mahasiswa baru (camaba) itu, hanya ditoleransi 30 menit. Artinya jika telat lebih dari 30 menit, bakal ditolak oleh panitia. Naskah soal SBMPTN telah sampai di sekretariat Panlok SBMPTN Malang pada Sabtu (6/6). Dan pihak panitia lokal (panlok) 55 Malang telah siap dengan urusan administrasi termasuk

penataan ruang ujian. Berdasarkan data yang didapatkan Malang Post, panlok telah menyiapkan setidaknya 1.604 ruangan termasuk ruangan cadangan untuk menampung sejumlah 33.995 peserta. Ruangan itu telah dipetakan dan peserta dihimbau untuk melakukan survei ruang ujian hari ini. ”Untuk jaga-jaga saat hari H, peserta sangat dihimbau untuk mengecek rua­ ngan H-1 ujian.

URAIAN

SAINTEK

SOSHUM

CAMPURAN

TOTAL

Jumlah peserta

14.103

15.569

4.323

33.995

Jumlah ruang utama

597

694

149

1.440

Jumlah ruang cadangan

6

88

70

164

Jumlah ruang keseluruhan

603

782

219

1.604

PROGRAM SAINTEK UNIVERSITAS NEGERI MALANG (UM) SMP LAB UM SMA LAB UM SMPN 4 MALANG SMAN 8 MALANG SMKN 2 MALANG SMKN 3 MALANG SMKN 4 MALANG SMAN 5 MALANG SMPN 8 MALANG SMPN 1 MALANG UNIVERSITAS KATOLIK WIDYAKARYA UNIVERSITAS MERDEKA MALANG

Baca Lebihi... Hal. 11

PROGRAM SOSHUM

PROGRAM CAMPURAN

UIN MAULANA MALIK IBRAHIM MALANG ITN MALANG STIAMALANG MAN 1 MALANG SMAN 9 MALANG MAN 3 MALANG STIE MALANG KUCECWARA UNIVERSITAS WIDYAGAMA STIKES WIDYAGAMA UNISMA MTs N 1 MALANG SMK PGRI 3 MALANG SMAN 4 MALANG UNIVERSITAS GAJAYANA MALANG SMPN 13 MALANG SMAN 3 MALANG

WILAYAH UTARA KAMPUS UB FAKULTAS HUKUM FAKULTAS EKONOMI BISNIS FAKULTAS ILMU ADMINISTRASI FAKULTAS TEKNIK FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK GEDUNG PERPUSTAKAAN BARU FAKULTAS IMU BUDAYA

Baca Mahasiswa... Hal. 11

Kota Malang Bersaing Ketat dengan Kediri pertandingan, dia ikut langsung mendampingi dan memberi support atletnya. Dukungan kepala daerah secara langsung sangat penting untuk mendorong moril mereka agar mampu juara. Untuk klasemen umum, aturan di Porprov memang beda dengan multieven yang lain, karena juara ditentukan oleh jumlah poin bukan jumlah medali. Emas dinilai 4, perak 2 dan perunggu hanya dinilai 1. Baca Kota Malang... Hal. 11

BOY SLAMET/JAWA POS

Ebes Ngalam

Macet Dinoyo KANA : Dinoyo macet bes. EBES : Ben dino ancene macet nang kono. Kana : Macet e mergo ono launching Mall Dinoyo City. EBES : Kudu dipikirno ngantisipasi macet lek mall rame.

www.malang-post.com

Subagyo, Pendonor Muda Terbanyak di Kabupaten Malang

Kecanduan Sumbang Darah, Pernah Diberi Penghargaan Presiden KIPRAH Subagyo dalam bidang kemanusiaan dan sosial, patut diacungi jempol. Warga Desa/Kecamatan Bantur ini, tercatat sebagai pendonor termuda terba­nyak di Kabupaten Malang. Pria berusia 47 tahun itu, telah mendonorkan darah­nya 112 kali dan mendapat penghargaan Presiden RI ke enam, Susilo Bambang Yudhoyono, 2013 lalu. Bagi pendonor darah, usai 47 tahun termasuk termuda.

@malang_post

BINAR GUMILANG/ MALANG POST

PENGHARGAAN : Subagyo, mendapatkan penghargaan dari Bupati Malang, H Rendra Kresna, karena mendonorkan darahnya sebanyak 112 kali. Termuda dalam meraih angka donor darah mencapai 112 kali. Karena alasan itu, Subagyo

mendapat penghargaan, pada saat acara pelantikan Pengurus Perhimpunan Donor Darah

SELEBRITI

RUANG UJIAN

WILAYAH SELATAN KAMPUS UNIVERSITAS BRAWIJAYA FAKULTAS PETERNAKAN FAKULTAS PERTANIAN FAKULTAS PERIKANAN DAN ILMU KELAUTAN FAKULTAS KEDOKTERAN

BANYUWANGI-Kota Malang tengah bersaing ketat dengan Kota Kediri di Porprov V Jatim. Perolehan 28 medali emas ini diharapkan mampu mengerek posisi Kota Malang di peringkat dua klasemen umum, kemarin. Persaingan merebut posisi kedua memang ketat. Kota Kediri berambisi mengambil alih dari Kota Malang. Untuk menyemangati atletnya berburu juara, Wali Kota Kediri Abdullah Abubakar terus berada di Banyuwangi. Dalam beberapa

MALANG–Polemik status nonaktif yang membelit IKIP Budi Utomo (IBU) Malang diseriusi Rektor IBU, Drs. H. Nurcholis Sunuyeko, M.Si. Pihaknya telah melakukan pembenahan diri dengan menambah jumlah personel dosen di semua jurusan yang ada. Nurcholis menegaskan bahwa jumlah mahasiswa selama ini telah berkurang mencapai 3.000 orang dibanding data Forlap Dikti. Menurutnya, penambahan dosen ini sebenarnya telah dilakukan sejak beberapa bulan lalu. Selain jumlah dosen bertambah, mahasiswa IBU juga sudah banyak berkurang jika dibandingkan dengan yang ada di website forlap Direktorat Jenderal Perguruan Tinggi (Dikti).

SEBARAN

GRAFIS: ABDEE/MALANG POST

CEDERA : Petenis Kota Malang Taufik Tri Wahyuda tumbang karena cedera, sehi­ngga dipaksa kalah oleh petenis Kabupaten Probolinggo Mohammad Hilmi Abdurrahman di Lapangan tenis GOR Tawang Alun Banyuwangi 7/6/2015, kemarin.

Mahasiswa Berkurang 3.000, Dosen Tunggu NIDN

Amel Alvi Mendadak Dangdut SATU bulan belakangan, AMEL ALVI menjadi sorotan media setelah namanya dikaitkan sebagai artis AA. Sempat menutup diri selama beberapa pekan, wanita kelahiran Sukabumi itu muncul memperkenalkan single dangdut. Single bertajuk Sebastian tersebut merupakan singkatan dari Sebatas Teman Tanpa Kepastian. Meski bergenre dangdut, Amel memasukkan unsur musik EDM mengingat profesinya se­ bagai seorang Disc Jockey. “Aku rilis lagu dangdut karena suka dangdut. Aku nyebutnya dangdut progressive, ada unsur DJ sama jaipong dan koplo,” cerita Amel saat ditemui di Jl Bangka II, kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Sabtu (6/6) lalu. Baca Amel... Hal. 11 NET

Indonesia (PDDI) Kabupaten Malang. Anugerah diberikan Bupati Malang, H Rendra Kresna kepada Subagyo sebagai pendonor termuda terbanyak di Kabupaten Malang, untuk tahun 2015 ini. Kegembiraan semakin dirasakan bapak dua anak ini, ketika namanya dipanggil oleh pembawa acara untuk maju ke depan dan menerima penghargaan itu. Senyum lepas terpancar dari wajahnya, ketika Bupati Malang, H Rendra Kresna menyematkan jam emas ke tangan kirinya Momen yang tak pernah dilupakan Subagyo. Baca Kecanduan... Hal. 11 email: redaksi@malang-post.com


senin, 8 juni 2015

2

kebun binatang surabaya

Populasi Komodo Banyak, Tetap Perhatikan Asupan Makanan

HARY SANTOSO/MALANGPOST

PENANDATANGANAN: Wali Kota Surabaya Tri Rismaharani saat penandatanganan kesepakatan dengan DPD REI Jatim.

REI Bangun Terowongan Bundaran Satelit Selesai Dua Tahun, Investasi Diestimasi Rp 66 M SURABAYA–Kepadatan lalu lintas Jl. Mayjen Sungkono menuju Jl. HR Muhammad, bakal ada solusinya. Pemkot Surabaya bekerjasama de­ ngan REI Jatim sepakat untuk membangun underpass (tero­ wongan) di bawah Bundaran Satelit (ujung Jl. Mayjen Sungkono) ‘’Pembangunan underpass akan segera dimulai. Tahun ini juga. Harapan kita semua, jika selesai kemacetan dikawasan ini bisa terurai,’’ kata Tri Ris­ maharini, Wali Kota Surabaya usai teken MoU (Memoran­ dumt of Understanding) de­ ngan REI Jatim di rumah dinas Walikota Surabaya, Minggu siang kemarin. Risma mengatakan, MoU sangat diperlukan karena pe­ ngembang (developer) yang akan terlibat dalam pembangu­ nan terowongan ini cukup ban­

yak. Ini sekaligus sebagai bukti kalau stake holder di Surabaya ingin sama-sama mewujudkan bukti nyata mengatasi kema­ cetan di Surabaya. Selain itu, lanjut dia, te­ rowongan yang akan diba­ ngun ini seluruh biayanya ditanggung anggota REI Jatim. Pemkot Surabaya pun tidak cawe-cawe soal itu (biaya). “Seluruhnya dibiayai pengem­ bang,” tuturnya. Di sisi lain, Pemkot juga tidak ikut mengatur soal siapa saja pengembang yang menangani pembangunan terowongan. Sebaliknya, REI Jatim diberi kebebasan penuh untuk mengatur dan memilih pengembang yang dilibatkan. “Jadi saya nggak ikut pi­ lih kontraktor, REI yang pilih kontraktor semuanya. Alham­ dulillah di Surabaya banyak

sekali partisipasi dari pengem­ bang. Jalan Lingkar Luar Barat (JLLB) juga di-support dari pengembang,’’ jelas Risma sumringah. Secara teknis, terowongan ini akan memisahkan per­ temuan (crossing) arus lalin dari arah Mayjen Sungkono yang hendak ke Jl. HR Mu­ hammad dan sebaliknya. Per­ simpangan yang terjadi seka­ rang diperparah dengan arus lalin yang keluar dari pinto tol satelit. “Nantinya, kendaraan dari arah Jalan Mayjend Sungkono ke HR Muhammad, ndak cros­ sing lagi. Tidak ada lagi satu simpang, satu ke sana, tidak ada pertemuan sebidang. Jadi yang lurus bisa langsung, ndak ketemu yang motong,’’ jelas mantan Kepala Bappeko Surabaya ini. Pemkot Surabaya, ujar Ris­

ma, sudah mengantisipasi kepadatan lalin selama pem­ bangunan terowongan ber­ langsung. SKPD terkait su­ dah memiliki rencana matang untuk merekayasa lalu lintas di sana. “Alhamdulilah yang box culvert Banyu Urip sudah jadi. Nanti daerah Barat dari arah kota bisa masuk ke Banyu Urip langsung masuk ke Darmo Satelit. Rekayasanya sudah ada. Makanya, akses dari Dar­ mo Satelit ke Banyu Urip kita perbaiki,” rincinya. Sementara itu Totok Lusida Ketua REI Jatim mengatakan, keterlibatan pengembang membangun terowongan merupakan feed back dari good governance yang diter­ apkan Risma. Salah satunya, percepatan perizinan yang dilakukan se­ cara paralel melalui program

Rumah Bung Karno Dilahirkan Minta Rp 2 M Pemkot Surabaya Terus Lobi Penghuni SURABAYA – Entah hanya untuk mengingatkan Presiden Jokowi atau untuk tujuan lain, Pemkot Surabaya kembali serius membeli rumah Bung Karno di Surabaya. Tetapi, upaya ini masih belum riil karena harga yang ditawarkan terlalu mahal. Dikonfirmasi soal rencana di atas, M Fikser Kabag Humas Pemkot Surabaya, membe­ narkan. Menurut dia, rumah tempat Presiden Pertama di­ lahirkan di Jl. Pandean IV/40 Surabaya itu memang akan dibeli Pemkot Surabaya. “Berbagai upaya sudah di­ lakukan Pemkot untuk bisa memiliki rumah tersebut. Ter­ masuk melobi penghuni sekali­ gus pemilik yang sekarang ting­ gal di situ,’’ kata Fikser ketika dihubungi, kemarin siang. Seperti diketahui, salah ucap dalam sambutan Presiden Jokowi tentang kota kelahiran Bung Karno menjadi pergun­ jungan nasional. Saat berada di Makam Bung Karno di Blitar, Jokowi menyebut Blitar adalah kota kelahiran Bung Karno. Padahal, Bung Karno asli arek

HARY SANTOSO/MALANGPOST

MAHAL: Pemkot terus berupaya menguasai rumah tempat Bung Karno dilahirkan meski harganya terlalu mahal.

Suroboyo alias dilahirkan di Surabaya. Menurut Fikser, rumah yang kondisinya masih asli itu seka­ rang ditempati Ny. Jamilah bersama keluarganya. Semula, Jamilah sudah bersedia men­ jual rumah itu dengan harga Rp 300 juta atau sesuai harga pasaran. Tetapi, lanjut Fikser, pena­

waran itu belakangan berubah. Ketika Pemkot hendak mem­ bayar harga sesuai yang di­ inginkan, Jamilah berubah pikiran. Terakhir rumah yang ditempatinya minta dibayar Rp 2 miliar. “Sampai sekarang, kami ma­sih terus negoisasi dengan bu Jamilah. Harapan kami, rumah itu bisa dilepas dengan

harga tidak terlalu tinggi. Bagaimanapun juga kawasan di daerah itu (Pandean) tidak pas kalau harganya sampai miliaran,’’ tuturnya. Pemkot Surabaya, kata Fik­ ser, sudah menetapkan rumah tempat Bung Karno diahirkan itu sebagai cagar budaya Sura­ baya. Keputusan yang diambil tahun 2010 lalu ini juga me­ netapkan rumah itu bentuknya tidak boleh diubah. “Pemkot sudah pasti tidak akan merubah sedikitpun ben­ tuk rumah itu. Kami juga tidak mungkin memenuhi dengan harga setinggi itu karena ter­ bentur banyak aturan,’’ kata Fikser dengan menyebut Ny Jamilah diminta agar realistis saja terhadap rumahnya. Sementara itu dari data yang dihimpun Malang Post, tahun 2014 lalu, Walikota Tri Risma­ harini sudah menyampaikan keinginan dan keluhannya ter­hadap rumah tadi. Risma mengungkapkan rencananya langsung kepada Megawari Sukarnoputri ketika napak tilas perjuangan Bung Karno di Surabaya. (has/han)

PDIP Tutup Peluang Koalisi Parpol Lain SURABAYA–DPD PDIP Surabaya sulit memberi jatah partai politik (parpol) lain untuk kursi Bakal Calon Wakil Walikota (Bacawawali) Sura­ baya. Meski masih menunggu keputusan DPP tetapi kursi ca­lon orang nomer dua di Su­ rabaya itu hampir dipastikan akan dikuasai sendiri. ‘’DPD dan DPC PDIP Sura­ baya sudah bulat memutuskan kursi pendamping bu Risma (Tri Rismaharini) dari kader internal (PDIP),’’ ujar Sri Untari, Sekretaris DPD PDIP

Jatim ketika dikonfirmasi war­ tawan, akhir pekan lalu. Seperti diketahui, meski sebelumnya sempat tarik ulur soal Cawali Surabaya dari PDIP akhirnya nama Risma tetap masuk dalam usulan yang dikirim ke DPP. Munculnya nama incumben tidak lepas dari berbagai lobi-lobi politik dan pertimbangan yang mun­ cul di masyarakat Surabaya. Sri menyebutkan, DPD PDIP telah mengajukan persyara­ tan kepada Risma jika tetap mau diusung PDIP sebagai

Cawali Surabaya 2015-2020. Persyaratan itu diantaranya Risma harus mau dipasangkan dengan kader internal. Bukan dari parpol lain. ‘’Kami (PDIP) sudah menilai Risma sebagai kader partai dan bersedia menjalankan instruksi partai. PDIP sudah bulat men­ calonkan Wisnu Sakti Buana sebagai Bacawawali,’’ tutur politisi asal Malang ini. Terkait upaya dan lobi-lobi par­ tai lain, Untari mengisya­ratkan, belum tertutup koalisi dengan par­ pol lain. Mereka sah-sah saja jika

mendekati Risma dan kemudian juga mencalonkan Risma sebagai Bacawalinya. Tetapi, ingat Untari, koalisi yang timbul tidak mungkin dengan persyaratan mengajukan calon pendamping incumben. ‘’Silahkan saja. Semakin banyak partai pendukung ten­ tunya semakin baik. Namun, syaratnya harus mau menerima pasangan Risma-Wisnu seba­ gai Bacawali dan Bacawawali Kota Surabaya yang sudah diputuskan oleh PDIP,’’ pung­ kasnya. (has/han)

Surabaya Single Windows. “Dengan percepatan izin yang dilakukan Pemkot, cost of money (biaya uang) kita lebih efisien. Karena itu te­ man-teman mau berpartiasi­ pasi membangun underpass ini. Sebenarnya Pemkot bisa bangun sendiri, tapi kita in­ gin memberi sumbangsih,’’ katanya. Ditambahkan dia, ada seki­ tar 20 pengembang ikut terlibat pembangunan terowongan Bundaran Satelit ini. Pem­ bangunan akan dimulai tahun ini dan estimasinya maksimal selesai dalam waktu sekitar dua tahun. “Kalau soal biaya semula kita estimasi Rp 56 miliar. Tetapi, karena menguatnya dollar maka harus dihitung ulang. Jika dollar naik tiga persen, pokok saja sudah Rp 66 miliar,” pungkas­ nya. (has/han)

SURABAYA- 79 Ekor Komodo (Varanus komodoensis) saat ini menghuni Kebun Binatang Surabaya (KBS). Pihak pengelola pun membagi kandang menyesuaikan usia dan melakukan perawatan kesehatan secara baik. Perusahaan Daerah Taman Satwa (PDTS), yang dibentuk Pemkot Sura­ baya untuk mengelola KBS menyediakan 6 kandang untuk komodo koleksinya. Kandang-kandang itu terdiri kandang 1A, 1B, 2, 3 ,4, 5, dan 6. Khusus kandang 1 A dihuni 5 ekor komodo dewasa tua. Kandang 1A berisi 3 komodo yang diambil dari alam liar dan 2 komodo hasil penangkaran di KBS. “Ada satu komodo wild yang didatangkan ke sini tahun 1997. Pas datang ke sini, usianya sudah sekitar 3 sampai 4 tahun,” kata dokter reptil KBS Nurali Faisol kepada wartawan di KBS. Selain komodo wild, kata Faisol, kandang 1A juga berisi komodo hasil penangkaran yang lahir tahun 2000. Komodo di kandang 1A adalah komodo-komodo yang mempunyai ukuran tubuh paling besar. Sama seperti kandang 1A, kandang 1B juga berisi komodokomodo dewasa. Namun 10 ekor komodo yang menjadi pen­ ghuninya mempunyai umur yang jauh lebih muda dibanding komodo di kandang 1A. “Komodo di kandang 1B mempunyai umur 7-8 tahun,” kata pria berkaca mata ini Komodo di kandang 2 juga merupakan komodo dewasa. Namun usia 11 komodo yang menghuni masih 5-6 tahun. Begitu juga dengan komodo di kandang 3 yang juga dewasa. Namun 7 ekor komodo di kandang 3 mempunyai umur cukup tua meski masih kalah tua dengan komodo di kandang 1A. “Komodo di kandang 3 adalah komodo kelahiran tahun 2003 dan 2006. Berarti usianya sekitar 9-12 tahun. Komodo dikatakan dewasa jika sudah berumur 4 tahun,” lanjut Faisol. Jika komodo dewasa mendapatkan jatah 4 kandang, maka komodo remaja hanya mendapatkan jatah 1 kandang saja. Kan­ dang komodo remaja ada di kandang 4 dengan jumlah 14 ekor komodo. Komodo remaja mempunyai usia sekitar 2 tahunan. Kandang terakhir adalah kandang 5. Kandang ini berisi 16 ko­ modo kecil yang mempunyai usia 1 tahunan. Komodo di kandang ini adalah perpindahan dari komodo yang ada di ruang perawatan. “Ketika komodo di nursery sudah 1 tahun, kami pindah ke kandang 5,” tandas Faisol. Sementara itu, meski populasi komodo di KBS sangat ban­ yak namun bukan berarti kualitas menu makannya sembaran­ gan.Bahkan jadwal makan binatang melata raksasa itu teratur. “Kami berikan daging kambing,” kata Faisol. Faisol menjelaskan, jadwal makan untuk setiap katagori ko­ modo berbeda. Komodo dewasa tua mempunyai jadwal makan sebulan dua kali yakni tiap tanggal 5 dan 20. Untuk komodo dewasa dan remaja mempunyai jadwal makan seminggu sekali. Dan untuk komodo kecil seminggu dua kali makannya. Jadwal makan sebulan dua kali diberikan untuk komodo di kandang 1A dan 3. Jadwal makan seminggu sekali diberikan untuk komodo di kandang 1B, 2, dan 4. Dan jadwal makan seminggu dua kali diberikan untuk komodo di kandang 5. “Untuk sekali makan, kami menghabiskan 21 kg daging kambing atau kurang lebih 4 ekor kambing untuk komodo dewasa dan remaja,” lanjut Faisol. (dtc/han)

MAKAN: Komodo-komodo di KBS saat menyantap makanan mereka.


Senin, 8 juni 2015

3

DICKY BISINGLASI/ MALANG POST

KOMPAK: Retno Kusuma dan Zsa-zsa Bella Syahrani sengaja kongkow di Pizza Hut minggu sore kemarin.

Paket Meriah Pizza Hut

Hanya Rp 110 Ribu MALANG – Bagi pecinta pizza, restoran cepat saji Pizza Hut kerap menjadi jawaban utama ketika ingin menikmati aneka menu pizza. Hal ini pun berlaku bagi dua bersahabat Retno Kusuma dan Zsa-zsa Bella Syahrani, yang menjadikan resto asal dari Amerika ini sebagai jujukan untuk melahap pizza, baik menu terbaru maupun menu favorit mereka. “Paling utama Retno ini. Dia yang selalu menjadi kompor untuk makan atau kongkow di tempat ini,” ujar Zsa-zsa Bella Syahrani. Tak pelak, dua kerabat ini pun cepat mengetahui begitu

ada promo menu terbaru dari Pizza Hut. Misalnya kini ada Paket Menu Meriah 2 Orang dengan harga Rp 110 ribu, sudah termasuk pajak. Paket ini, dianggap pas bila mereka hanya datang berdua saja. “Paling kami memesan tambah pizza berukuran personal yang terdiri dari empat slices. Sudah cukup kenyang,” sebut Zsa-zsa kepada Malang Post. Paket Menu Meriah 2 Orang ini membuat semua pecinta pizza dan aneka olahan pasta lainnya, bisa memesan dengan porsi yang tidak terlalu besar, namun pas untuk menjadi

menu santap siang maupun malam. Ketika membeli paket ini, akan mendapatkan dua pilihan minuman, satu santapan pembuka dan dua menu utama. Bisa memilih pizza, pasta maupun paket nasi. Pilihan minumannya seperti peach spring, mango rose melon, lime juice, lime squash, orange juice, hingga favourite float. Masih ada juga blue ocean, mixberry, orange lyche sparkle atau hot beverage. Tampak, Zsa-zsa memesan blue ocean sedangkan Retno peach spring untuk minumannya. Sementara, mereka berdua

kompak memilik triple cheese bruchetta sebagai menu pembuka yang ingin mereka santap. Sejatinya, ada dua pilihan lain untuk hidangan pembuka, yakni puff pastry dan garlic bread. “Triple cheese bisa kami nikmati bareng, biar adil dan gak rebutan,” kali ini Retno yang mulai menyampaikan pendapatnya. Untuk menu pizza dalam Paket Menu Meriah 2 Orang ini, ada pilihan pizza dabu-dabu, meat lovers maupun hawaian pizza. Sedangkan pilihan pasta terdapat beef atau chicken sausage spaghetti yang merupakan menu

baru, beef spaghetti, cheese beef fusilli, creamy beef classic fetuccini, creamy beef/chicken spinach maupun chicken parmi-gia-na spinach fettucini. “Bila lapar, bisa memilih green curry chicken rice, nasi beef bawang daging saus bistik, nasi chilli ebi jagung udang tempura atau nasi zaitun ayam panggang. Tetapi kami pilih pizza dan pasta saja,” terang Retno. Paket Menu Meriah 2 Orang, khusus bagi customer yang ingin menikmati sajian di restoran. Bila masih merasa kurang, bisa menambah dengan menu reguler dari Pizza Hut. (ley/han)

Tempat Nyaman untuk Kongkow Bagi anak muda, Pizza Hut seringkali dijadikan tempat kongkow bersama kerabat. Menikmati sajian ringan namun mengenyangkan, membuat resto ini jujukan sembari menghabiskan waktu untuk kembali bekerja. “Terutama ketika sedang punya uang, awal bulan gitu. Wah cocok kongkow cantik di tempat ini,” jelas Retno Kusuma. Minimal, ketika datang ke

Pizza Hut, Retno dan kawannya menghabiskan waktu dua jam. Tempat yang nyaman, sejuk dan bersih menjadi alasan utama. “Seimbanglah dengan dana yang mesti kami keluarkan ketika makan pizza. Makanya, saya dan teman-teman sering datang ke tempat ini. Kenyamanan juga mempengaruhi,” ujar dia kepada Malang Post. Perempuan ramah ini menyampaikan, sebenarnya Pizza Hut tidak hanya nyaman bagi

anak muda. Sebagai bukti, banyak customer keluarga yang datang. Mulai dari orang tua dengan anaknya, hingga dengan cucu. Di Malang, mereka bisa memilih antara Pizza Hut Semeru, Ciliwung, maupun di pusat perbelanjaan Matos. Sejak tahun lalu, Pizza Hut Soekarno Hatta lokasi baru yang bisa dipilih. “Yang paling sering sih di Semeru, paling lawas dan terkenal. Kalau di

Matos sembari jalan-jalan di mall,” bebernya. Menurutnya, Meat Lovers, Cheesy Ria, hingga Hawaian Pizza yang belum lama ini dikenalkan oleh Pizza Hut adalah tiga menu pilihannya. Selain menu seperti itu, Cream Soup yang siap menjadi menu pembuka sebelum menyantap pizza. Retno menuturkan, ketika mereka datang hanya berdua, Meat Lovers selalu menjadi pi-

lihan utama. Sebab, dua gadis ini ternyata sangat menyukai olahan daging dalam pizza tersebut. Irisan sosis sapi, daging sapi cincang, burger sapi dan sosis ayam seringkali membuat mereka ketagihan. “Makanya, setelah gajian di awal bulan sering menuju tempat ini. Mulai dari mencoba menu atau promo baru, maupun memesan menu andalan seperti Meat Lovers,” pungkas Retno. (ley/han)

Ramayana Targetkan Omzet Naik Tiga Kali Lipat Efek Ekonomi Global, Masih Lebih Rendah Dibanding Tahun Lalu MALANG – Ramayana Department Store (Alun-alun Mall) bersiap menyambut meriahnya Ramadan dan Lebaran tahun ini dengan target omzet naik tiga kali lipat ketimbang bulan biasa. Demi mewujudkan target tersebut, beberapa program penjualan yang mampu meraup omzet bagus dipakai lagi, sembari memberikan variasi promo terbaru. Supervisor Ramayana Department Store, Ardianto Kurniawan mengatakan, kenaikan target omzet periode Juni-Juli tahun ini jauh lebih tinggi ketimbang bulan biasa. “Lebaran merupakan momen sales paling menjanjikan bagi department store, selain momen liburan sekolah. Pasti target naik berlipat,” katanya. Dia menyampaikan, Juni ini saja Ramayana mendapatkan target sebesar Rp 26 miliar. Padahal ketika normal, target omzet masih di bawah Rp 10 miliar.

STENLY REHARDSON/ MALANG POST

KEBUTUHAN: Ramayana menarik minat beli masyarakat dengan koleksi yang ditawarkan dengan bandrol promosi Menurut dia, Ramayana menargetkan growth sebesar 20 persen bila dibandingkan dengan momen jelang lebaran 2014 lalu. Pertumbuhan ini diakui dia

lebih rendah ketimbang target tahun lalu. “Sejak awal tahun, hampir semua sektor bisnis mengalami perlambatan. Makanya, growth tahun ini tidak set-

inggi tahun lalu,” beber dia kepada Malang Post. Pria yang akrab disapa Ardi ini menuturkan, tahun lalu target sales naik empat kali lipat. Sementara, untuk persiapan produk (inventory) naik 500 persen. “Untuk tahun ini, inventory pun tidak sebanyak tahun lalu. Koleksi naiknya sekitar 400 persen saja,” sebutnya. Sementara itu, terkait strategi penjualan, sebagian besar metode promo tahun lalu dipakai lagi. Misalnya dengan program shopping rally, midnight sale, hingga pembukaan outlet satelit di wilayah Kabupaten Malang, tepatnya di Kepanjen. “Berdasarkan hasil sales jelang Ramadan tahun lalu, outlet Kepanjen mampu menyumbangkan omzet yang tinggi pula. Bisa mencapai Rp 4 miliar dalam sebulan,” papar dia. (ley/han)

Valo Car Wash

Pertama di Malang, Cuci Mobil Tanpa Air MALANG- Mengangkat konsep Go Green, Valo merupakan satu-satunya car wash di Kota Malang yang memberikan inovasi dan terobosan terbaru dalam bisnis jasa pencucian mobil. Tanpa menggunakan air sebagai pembersih, Valo memanfaatkan cairan khusus berbahan nabati yang bebas dari zat kimia yang seringkali membuat cat mobil mudah kusam. “Kami mengusung konsep Go Green karena sebelumnya beredar beberapa survei yang menyebutkan bahwa 10 tahun mendatang, Indonesia akan mengalami krisis air yang akan mengancam kelangsungan hidup manusia. Hal ini perlu diantisipasi sejak dini. Valo berkomitmen untuk membuka jasa pencucian mobil tanpa menggunakan air namun dengan cairan khusus yang kami produksi sendiri. Hasilnya pun diakui oleh sebagian besar pelanggan kami,” ujar Hardian Septyawan, pengelola Valo. Dia menambahkan, cairan khusus yang digunakan Valo aman untuk segala jenis cat mobil karena mengandung carnauba wax yang akan melindungi lapisan clear coat mobil. Tidak hanya itu saja, Valo turut aktif mendukung event dan kompetisi mobil untuk memperkenalkan inovasi pencucian mobil ramah lingkungan masa kini. “Beberapa pelangga kami memang seringkali mengeluh dengan cat mobil mereka yang mudah kusam padahal masih terbilang baru dibeli 5 tahun yang lalu. Biasanya hal itu terjadi karena air yang digunakan seringkali mengandung zat besi sehingga clear coat mobil mudah rusak,” paparnya. Pencucian mobil Vilo yang berlokasi di Jalan Bunga Coklat No. 1 Malang menyediakan empat perawatan mobil yaitu jenis eksekutif, elite, pro, dan optimum waterless care. Untuk perawatan eksekutif, pelanggan cukup mengeluarkan kocek sebesar Rp. 40 ribu dengan jasa pembersihan eksterior dan semir ban mobil. Sedangkan perawatan elite, pro, dan optimum waterless care berkisar Rp 50 ribu - Rp 235 ribu. Harga ini terbilang terjangkau untuk pelayanan maksimal cuci mobil dengan konsep Go Green. “Valo telah memiliki 8 cabang di Jakarta, sedangkan di Malang baru kami buka pertengahan Mei tahun ini. Alhamdulillah respon masyarakat sangat bagus. Beberapa dari pelanggan kami meminta pelayanan khusus untuk cuci mobil di rumah atau kantor mereka,” bebernya pada Malang Post. Dalam proses pencucian mobil, Valo menggunakan tiga formula untuk memberikan pelayanan yang terbaik bagi para pelanggan. Pembersihan mobil meliputi tiga bagian yaitu body mobil, mesin dan bagian interior serta semir ban mobil. “Untuk pembersian body mobil kami menggunakan lap khusus yang berbahan mikro fiber untuk mengantisipasi cat mobil agar tidak mudah tergores dan dikombinasikan dengan cairan Beato yang kami produksi sendiri agar mobil tampak bersih dan aman meski tanpa menggunakan air. Selain itu produk khusus dari Valo Carcare dapat membantu menghilangkan flek dan jamur pada kaca mobil serta menghemat pemakaian air bersih 500 liter untuk sekali mencuci,” tandasnya. (mg9/han)

MG9/Uyunun Safira/MALANG POST

CAIRAN KHUSUS: Karyawan Valo mencuci mobil konsumen dengan cairan khusus yang dirpoduksi sendiri.

REDAKTUR: dewi yuhana, LAYOUTER: angga


SENIN, 8 JUNI 2015

4

DICKY BISINGLASI/ MALANG POST

BELUM TUNTAS : Roof top yang difungsikan sebagai parkiran mobil Malang Dinoyo City (MDC) yang baru saja diresmikan kemarin (07/06/15), pengerjaannya belum rampung.

MEMBACA PROSPEK GEJOLAK PANGAN SECARA normatif, hidup sejahtera dan bebas dari kemiskinan adalah impian setiap warga negara, termasuk para petani. Kendati secara faktual Indonesia ialah negara agraris, tetapi sektor ini belum mampu menyejahterakan petani dan hasil-hasil pertanian pangan belum sepenuhnya mampu memenuhi kebutuhan domestik, baik untuk kebutuhan industri maupun kebutuhan pangan. Ironis. Pemerintah menargetkan swasembada pangan pada 2017. Ada hal perlu kita ketahui bersama bahwa untuk membenahi sektor pertanian, memerlukan anggaran yang besar karena untuk mewujudkan swasembada pangan, Indonesia harus mengejar tambahan produksi padi menjadi 80 juta ton per tahun, jagung 30 juta ton per tahun, kedelai 2,7 juta ton, gula 3,5 juta ton, daging 0,75 juta ton, dan 1,7 juta ton garam. Gambaran Ketahanan Pangan Selama ini, untuk menutup kekurangan produksi, pemerintah mengimpor komoditas pangan. Selain menguras devisa, impor pangan juga bisa merusak tatanan dan kelembagaan sektor pertanian. Sekarang ini, volume impor komoditas pangan dan hortikultura terus meningkat. Badan Pusat Statistik mencatat nilai impor produk pertanian melonjak 346 persen atau empat kali lipat selama periode 2003 -2013 atau sebesar US$3,34 miliar menjadi US$14,90 miliar. Mengkhawatirkan. Itulah gambaran ketahanan pangan negara-negara di dunia, termasuk di Indonesia. Tantangan pembangunan pada masa depan ialah jumlah penduduk yang terus meningkat. Dalam laporan bertajuk �Prospek Populasi Dunia: Revisi 2012� disebutkan penduduk dunia akan naik menjadi 8,1 miliar jiwa pada 2025 dari jumlah 7,2 miliar jiwa pada saat ini. Jumlah itu akan terus berkembang menjadi 9,6 miliar pada 2050. Prediksi sebelumnya, penduduk dunia diperkirakan �hanya� mencapai 9,3 miliar jiwa pada 2050. Pertumbuhan penduduk terbesar akan terjadi di negara-negara miskin. Sementara itu, penduduk Indonesia pada 2015 sudah mencapai lebih dari 250 juta jiwa. Karena itu, pembangunan dan pemenuhan kebutuhan dan ketersediaan pangan menjadi syarat mutlak bagi mewujudkan pembangunan dan ketahanan nasional. Berkaca pada hal tersebut, pertambahan penduduk secara otomatis meningkatkan pula kebutuhan pangan sekaligus menurunkan luas dan kemampuan lahan untuk menyediakan pangan. Penyebabnya, penduduk yang semakin banyak tentu akan menggunakan lahan yang semakin besar. Meter demi meter lahan yang tereduksi oleh pembangunan perumahan, perkantoran, industri, dan fasilitas lain akan mengurangi ketersediaan sumber

daya lahan pertanian untuk produksi pangan. Semakin ciut lahan pertanian menyebabkan semakin kecilnya daya produksi pangan. Berdasar Laporan Neraca Pangan Dunia, pada 2025 diperkirakan akan terjadi ketidakseimbangan (krisis) pangan dunia, jumlah permintaan atau konsumsi pangan melebihi jumlah ketersediaan atau produksi pangan. Surplus pangan dan minus pangan yang terjadi di beberapa daerah akan menyebabkan terjadi aliran pangan dari negara-negara surplus pangan di Eropa dan Amerika Utara ke arah negara-negara minus pangan di Asia Selatan, Asia Timur, Asia Tenggara, serta Amerika Latin. Perkiraan krisis pangan tersebut menyebabkan beberapa negara perlu mengambil tindakan kebijakan untuk melindungi produksi serta menjamin ketersediaan pangan di dalam negeri. Mengantisipasi hal tersebut, Indonesia harus bersiap diri akan kemungkinan ada perebutan sumber daya alam, terutama pangan dan energi. Kesiapan Indonesia Indonesia punya peluang besar untuk mewujudkan swasembada pangan guna mencapai ketahanan pangan. Indonesia memiliki lahan yang luas dan subur untuk dijadikan sentrasentra produk beras, jagung, kedelai, dan tanaman pangan lainnya. Dari letak geografis, Indonesia juga sangat diuntungkan karena terletak di wilayah tropis dan memiliki curah hujan yang cukup sehingga memungkinkan ragam tanaman bisa tumbuh dengan baik. Modal dasar ini setidaknya dapat menjadi kekuatan kita dalam meningkatkan produksi pertanian. Selama ini Pemerintah Indonesia sangat mudah membuka gerbang impor beras. Ketidakcukupan produksi beras dalam negeri hingga faktor cuaca acapkali dijadikan alasan oleh pemerintah mengimpor beras. Kebijakan impor menjadi jalan pintas untuk mencukupi ketersediaan pangan nasional. Di balik pintu impor, jutaan jiwa petani meradang. Mereka kini cenderung meninggalkan ladang, padi, ataupun tanaman pangan yang lain tidak lagi ditanam. Para petani mencari lahan pekerjaan baru yang lebih menjanjikan karena tidak tahan dengan gempuran pangan impor. Untuk mengurai masalah ini, mari kita lihat dari hulu ke hilir. Pemerintahan Presiden Jokowi sudah membuat kebijakan baik bahwa dalam meningkatkan swasembada pangan dimulai dari memperbaiki sarana infrastruktur pangan. Hal ini tercermin dari realokasi anggaran yang lebih berfokus pada pembangunan waduk dan irigasi, dengan menambah alokasi anggaran 2015 melalui APBN-P sebesar Rp16 triliun, serta tambahan dana alokasi khusus (DAK) bidang pertanian sebesar Rp4 triliun. Selain itu, pemerintah juga se-

SIUPP No: 369/SK MENPEN/SIUPP/1998 Tanggal 17 Juli 1998 Penerbit: PT. Malang Pos Cemerlang Rekening BCA KCP Gatot Subroto no. 400.310.35 98 g

g

REDAKSI / SIRKULASI / IKLAN Jl. Sriwijaya 1-9 Malang Telepon (0341) 340081-2 Fax (0341) 369503

g

BIRO BATU Jalan Diran 1B Telp: (0341) 592967 Batu

PERWAKILAN JAKARTA Gedung Graha Pena Lt VI, Jl. Kemayoran Lama No. 12 Telp/Faks (021) 53699683 (Hendra)

Oleh :

GUMOYO MUMPUNI N. Pengajar Fakultas Pertanian Universitas Muhammadiyah Malang.

dang memperjuangkan rencana ke depan dengan pembangunan dan perbaikan jaringan irigasi seluas 3 juta hektare sawah, serta mempercepat pembangunan 49 bendungan pada 2014-2019. Bukan hanya itu, langkah pemerintah untuk membuka lahan baru seluas 4,6 juta hektare di Merauke, Papua juga patut direalisasikan secara serius. Pembukaan lahan baru menjadi krusial mengingat sentral produksi pangan hanya di daerah tertentu, hampir 60 persen dari produksi pangan Indonesia berasal dari Jawa dengan 40 persen di antaranya di Jawa Timur. Pemusatan produksi menimbulkan berbagai kerumitan dalam pemasaran dan distribusi pangan mengingat bahwa Indonesia adalah negara kepulauan dengan 3000 pulau yang didiami penduduk, di tengah terbatasnya persediaan sara-na dan prasarana perhubungan. Namun, dua kebijakan di atas saja tidaklah cukup. Peran Bulog perlu dikembalikan kepada jalurnya. Misi pertama, Bulog melindungi konsumen, utamanya warga miskin dan kaum marginal perkotaan dari melambungnya harga kebutuhan pangan pokok. Misi kedua, Bulog mampu melindungi petani dari keterpurukan harga jual komoditas pangan hasil panen mereka. Bulog harusnya tidak hanya diberi kewenangan menjaga suplai beras dan menyalurkannya kepada masyarakat miskin, tetapi juga menjaga distribusi sejumlah komoditas strategis seperti tepung, gula, minyak sayur, kedelai, dan lainnya. Selain itu, Bulog juga bisa berperan sebagai stabilisator harga kebutuhan pangan. Melalui Bulog, pemerintah mampu melakukan intervensi terhadap kebutuhan pokok dengan tidak menyerahkan harga sepenuhnya kepada mekanisme pasar. Gejolak harga bahan makanan pokok pada awal 2015, maraknya impor bahan pangan, dan kasus beras plastik patut dijadikan pelajaran bahwa sudah bukan saatnya lagi pemerintah lebih mementingkan ketersediaan pasokan dengan impor dan mengorbankan nasib petani sendiri. Akibatnya, potensi besar pertanian nasional justru terabaikan dan rakyat menjadi semakin bergantung pada pangan impor. Bila tidak ditangani dengan cermat, akan menimbulkan ketidakstabilan, baik sosial maupun politik. Orientasi kebijakan pangan pemerintah sangat perlu diubah antara lain dengan memberikan peran dan kesempatan lebih kepada petani lokal dalam mewujudkan kedaulatan pangan. Selain penyediaan benih dan

PEMBINA: Dahlan Iskan KOMISARIS UTAMA: H Zainal Muttaqien WAKIL KOMISARIS UTAMA: H Imawan Mashuri KOMISARIS: Hj Dewanti Rumpoko, H Husnun N Djuraid DIREKTUR UTAMA: H Juniarno D Purwanto DIREKTUR: H Sudarno Seman Pemimpin Redaksi: R Sri Nugroho Senior Editor: Sunavip Ra Indrata Manajer Iklan: H Edi Iswanto Manajer Pracetak: Yudi Armadioka

pupuk berkualitas serta pembinaan petani, pemerintah juga harus memperhatikan teknologi pascapanen sehingga petani tidak hanya menjual bahan mentah, tetapi juga mampu menghasilkan produk olahan yang bernilai tambah. Hal itu membutuhkan insentif dan komitmen kuat pemerintah untuk membangun industrialisasi berbasis agraris di perdesaan. Industrialisasi ini akan menampung hasil produksi petani. Langkah ini memberikan kepastian harga bagi petani sehingga petani terdorong untuk berproduksi. Kita juga harus mulai memikirkan sistem insentif sekaligus subsidi yang rasional bagi para pelaku pertanian pangan sehingga mereka bergairah untuk mengembangkan usahanya, berinvestasi dan berinovasi untuk meningkatkan produktivitas, dan memperoleh nilai tambah dari produk-produk pangan kita melalui pengembangan agroindustri pangan modern. Bergeraknya sektor industri pertanian diharapkan memiliki efek berantai dalam meningkatkan produksi dan produktivitas, meningkatkan indeks pertanaman, memberikan kontribusi terhadap pemantapan ketahanan pangan, dan mengurangi ketergantungan impor pangan. Esensi kebijakan pemerintah adalah semakin mendekatkan rakyatnya kepada kesejahteraan, bukan sebaliknya. Sudah bukan saatnya lagi, potensi jumlah penduduk Indonesia besar menjadi sasaran empuk bagi produk pangan impor. Segala potensi bangsa kita bisa dijadikan dasar tekad untuk meningkatkan jumlah dan mutu produknya sehingga mampu berperan sebagai pemasok produk pangan tropis bagi pasar internasional. Sudah saatnya pembenahan disektor pertanian saat ini lebih mengedepankan pada kebijakan yang propetani dengan mengakhiri kecanduan pangan impor demi mewujudkan kedaulatan petani dan kedaulatan pangan, sehingga dengan begitu gejolak pangan bisa diredam di negeri tercinta ini.(*)

Spirit Blue Fire Kawah Ijen PERJUANGAN para atlet olahraga Kota Malang, Kabupaten Malang dan Kota Batu tersisa enam hari lagi. Di Banyuwangi, mereka berjibaku untuk meraih medali dalam Porprov V Jawa Timur. Raihan medali itu bakal menjawab kerja keras mereka sebelum berangkat ke kabupaten terluas di Jawa Timur itu. Gemblengan para pelatih selama berbulan-bulan, diuji pada satu pertandingan. Kalah berarti harus pulang dengan leher hampa tanpa medali. Menang berarti meraih hasil kerja keras dan rasa bangga atas keberhasilannya. Para atlet hanya memiliki dua hasil dari perjuangan, yakni kalah dan menang. Namun mereka wajib membawa satu hal dalam karir mereka. Yakni semangat pantang menyerah. Kalah dan menang, soal hasil. Selama prosesnya dilakukan dengan semangat pantang menyerah maka para atlet akan mendapatkan hal luar biasa. Pantang menyerah berarti mereka memaksimalkan potensi diri. Jika kalah, berarti para atlet wajib menyempurnakan kemampuan mereka agar lebih berhasil pada masa mendatang. Semangat pantang menyerah itu, telah ditunjukkan pada pembukaan Porprov V Jatim di Banyuwangi. Ketika spirit blue fire (api biru) dari Kawah Ijen diarak menuju ke pusat Kota Banyuwangi. Si api biru itu sengaja dipilih penyelenggara untuk mewujudkan spirit dari Porprov. Blue fire dianggap mewakili semangat pantang menyerah. Sebuah semangat yang harus abadi di dalam diri para atlet. Menang atau kalah pada pertandingan tahun ini, semangat itu tak boleh luntur dari diri para atlet. Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas sendiri, menegaskan bahwa blue fire adalah spirit perjuangan dan kerja keras. Blue fire menggambarkan perjuangan para pekerja pengumpul belerang. mereka memikul beban berat dari dasar kawah, kemudian di bawa ke puncak gunung. Dari puncak gunung, kemudian memikul dengan jarak amat jauh ke pemukiman. Api itu akan dipadamkan pada tanggal 13 Juni mendatang. Api memang padam, namun spiritnya tetap harus bertahan di dalam diri para atlet. Sebab, perjuangan mereka tak hanya di Porprov saja. Melainkan pada event olahraga lainnya. Jadikan hasil yang didapat di Porprov sebagai cambuk untuk lebih baik.(redaksi@malang-post.com)

Info Penting a Redaksi menerima tulisan artikel dan foto lepas dari pembaca. a Topik artikel tentang masalah yang sedang aktual,

baik nasional maupun lokal.

a Panjang artikel minimal 850 kata. a Artikel dan foto dikirim ke email redaksi@malang-post.com

nawak meme

Manajer Umum dan Keuangan: Laily Junaida Manajer Pemasaran: Buari Redaktur Pelaksana: Bagus Ary Wicaksono, Dewi Yuhana, Slamet Prayitno Sekretaris Redaksi - Koordinator Liputan: Shuvia Rahma Redaktur: Mahmudi Muchid, Samsulyono, Jon Soeparijono, Muhaimin, Febri Setyawan, Noer Adinda Zaeni, Sumarga Nurtantyo, Abdul Halim Staf Redaksi: Lailatul Rosida, Hary Santoso, Ira

Ravika, Vandri Battu, Sigit Rokhmad, Poy Heri P, Agung Priyo, Tommy Yuda P, Yudistira Satya WW, Stenly Rehardson, Binar Gumilang Redaktur Foto: Guest Gesang Fotografer: Muhammad Firman Information & Technologi: Jl Junaedi (koordinator), Nyono Juari Tim Artistik: Kurdiyanto, Susilo, Achmad Muzamil, Eko Abdi Hasyim, Arif Syaifurrahman, Siti Nurchasanah

Iklan: H Iswanto, Ismadi, Rendiyantok Sapto P, Zainal Arifin, Imam Wahyudi Sirkulasi: Wiyono (koordinator), Sirhan Sahri, Ronny, Hendro, Moch Suadi, Lutfi, Yunindra, Arief Nur Handika Pengembang Usaha: Taufikur Rahman (koordinator), Sinyo Suwignyo Umum dan Keuangan: Syafiudin (koordinator), Huda, Nur Towilir (Iklan), Reni SP (sirkulasi), Siti Muzayanah, Sujono, Bambang TL.

Wartawan Malang Post dilengkapi tanda pengenal dan tidak diperkenankan menerima atau meminta uang dan barang apa pun dari narasumber. Redaksi menerima Artikel dan Opini. Panjang naskah artikel tidak lebih dari satu Halaman dan tidak mengandung SARA. Kirim bersama Flash Disk/CD ke Malang Post, Jl. Sriwijaya 1-9 Malang, Telp (0341) 340081-340082 atau lewat e-mail: redaksi@malang-post.com, Website: www.malang-post.com Tulisan atau foto dengan kode sirkulasi, advertorial dan society adalah iklan. REDAKTUR: BAGUS ARY, LAYOUTER: ABDEE


senin, 8 juni 2015

5

Gresso Regal Gold

Smartphone Premium Dibandrol Rp 80 Juta

STENLEY REHARDSON / MALANG POST

CASHBACK: Pelanggan juga mendapatkan cashback hingga Rp 500 ribu untuk pembelian seri ini di beberapa outlet resmi.

Pre Order Lumia 540 Dual

Berhadiah Cashback dan Voucher Pizza Hut MALANG-Jelang berakhir­ nya semster pertama 2015 ini, pabrikan Microsoft aktif meluncurkan gadget terkininya. Seperti awal bulan ini, seri Lumia 540 Dual sudah mulai ditawarkan kepada penggemar gadget, sekalipun masih dalam tahap pre order. “Ya, sekarang sudah bisa memesan seri ini. Pre order dimulai sejak 1 Juni lalu, dan akan berakhir Jumat (12/6/15) depan,” ujar Promotor Microsoft, Amir Rohmansyah. Menurut dia, pre order ini berlaku untuk beberapa situs penjualan online seperti Lazada, Elevenia dan Blibli.com. Selain itu, untuk beberapa outlet resmi seperti Erafone, Oke Shop, Global Teleshop dan Sentra Ponsel juga telah

menawarkan penjualan Lumia 540 Dual yang disertai dengan program cash back hingga Rp 500 ribu. “Pemesanan sekarang ada cash back ditambah voucher tiket.com serta voucher pembelian di Pizza Hut. Harga normalnya Rp 1,99 juta, sekarang lebih hemat,” beber Amir kepada Malang Post. Dia menyebutkan, sudah ada beberapa customer yang melakukan pre order seri ini. Sebab, calon pengguna tertarik dengan kelebihan dari ponsel yang mengusung sistem operasi Windows 8.1 ini. Misalnya Lumia Denim dan kemampuan kamera selfienya dengan mode wide angle. “Kamera depannya 5 MP wide angle, sehingga bisa mem-

foto dengan area lebih lebar, meskipun berfoto selfie. Terkadang, ketika menggunakan gadget lain foto selfie terbatas untuk 2-3 orang saja, tetapi ini pasti lebih luas dan menampung lebih banyak orang,” urai dia panjang lebar. Sementara, untuk kamera utamanya memiliki resolusi 8 MP dengan hasil 3264 x 2448 pixel serta mendukung fitur autofocus untuk lebih memfokuskan objek yang akan diambil. Disertai pula LED Flash yang berfungsi untuk memberi cahaya lebih ketika mengambil gambar. Tidak hanya itu, juga terdapat fitur sensors size, geo-tagging, dan video dengan resolusi 480p@30fps. Microsoft Lumia 540 Dual SIM memberikan kecepatan

untuk jaringan 2G terdapat GPRS dan EDGE hingga 236 kbps dalam kecepatannya, sedangkan untuk 3G memberikan cukup maksimal dengan kecepatab HSPA 42.2/5.76 Mbps. Koneksi tambahan dengan adanya Wifi yang bisa digunakan sebagai modem. Perangkat dengan kayar 5 inci ini tidak meninggalkan media penyimpanan. Smartphone ini mengusung memori internal dengan kapasitas 8 GB serta 1GB RAM, yang mampu menyimpan sementara untuk aplikasi yang sedang digunakan atau diinstal dalam perangkat. Sedangkan memori eksternal dipastikan memanjakan pengguna dengan kapasitas maksimal 128 GB. Belum lengkap kalau tidak

memiliki kamera utama maupun kamera depan untuk action dan ekspresikan diri anda. Smartphone Microsoft Lumia 540 Dual SIM dilengkapi kamera depan beresolusi 5MP, 480p untuk hasil lebih maksimal dan berkualitas. Chipset Microsoft Lumia 540 Dual SIM didukung dengan Qualcomm Snapdragon 200 serta prosesor Quad Core berkecepatan 1,2 GHz yang membantu proses aplikasi lebih cepat. Pengolah grafis GPU yang mampu memberikan hasil 3D lebih sempurna dengan Adreno 302.Warna Microsoft Lumia 540 Dual SIM terdapat lima varian yaitu orange, putih, hitam, hijau, dan biru, dengan tampilan warna khas ala Microsoft. (ley/han)

Selama ini smartwatch premium baru diproduksi Vertu. Vertu pula yang menjadi pelopor model smartphone kelas atas yang berjalan di operation system (OS) Android. Kini Vertu tidak lagi sendiri. Ada smartphone lain yang juga memiliki kelas tersendiri. Gresso Regal Gold merupakan smartphone yang masuk kategori premium dan seri Regal. Smartphone keluaran Gresso tersebut hanya diproduksi dalam jumlah terbatas. Yakni, hanya 999 unit di seluruh dunia. Balutan emas 18 karat membuat Gresso Regal Gold memiliki kelas. Emas tersebut memiliki ukiran nomor telepon yang bisa dipilih sendiri oleh para pelanggannya. Dimensi smartphone itu juga terbuat dari PVD emas yang berlapis titanium. Itu teknik yang biasa digunakan para pencipta jam tangan mewah dari Swiss karena ketahanannya terhadap berbagai gesekan. Bukan hanya bahan yang membuat Gresso Regal Gold mahal. Proses pengolahan dan pembuatan satu unit Gresso Regal Gold dengan ketebalan 8,8 milimeter membutuhkan waktu sekitar 8 jam. Bagian panel belakang dipoles secara terarah yang pengerjaannya memakan waktu tambahan sekitar 3 jam dengan tangan. Intinya, smartphone itu dibua secara handmade oleh tenaga ahli. Gresso Regal Gold juga memiliki layar full HD 5 inci yang berlapis corning gorilla glass. Dapur pacunya quad-core 1,5 GHz, RAM 2 GB, dan kapasitas penyimpanan data 32 GB. Soal kamera, Gresso Regal Gold tidak mau kalah oleh smartphone mainstream lainnya. Smartphone mewah tersebut telah dilengkapi kamera utama 13 MP dan kamera depan 5 MP. Soal harga, tentu Gresso Regal Gold tidak mau sembarangan. Dengan spesifikasi yang wah, Gresso Regal Gold mematok harga USD 6.000 atau sekitar Rp 80 juta per unit (kurs Rp 13.000 per USD). Mau beli? J. (brt/han)

LIMITED: Smartphone ini hanya dibuat 999 unit di seluruh dunia.

LG Magna, Berbalut Octa Core di Kelas Menengah MALANG–Vendor LG terlihat aktif meluncurkan seri terbaru yang sudah menggunakan sistem operasi Android Lollipop. Selain koleksi premium LG G4, pabrikan asal Korea Selatan ini juga memiliki LG Magna yang menyasar pengguna di kalangan menengah dan ingin menyusul kesuksesan LG L Bello di tahun lalu. “LG kini juga memiliki seri dengan harga yang tidak terlalu mahal. LG Magna dengan fitur software terbaru,” ujar Sales Counter Tiga Putra Celluler, Dwi Astuti. Dia menyebutkan, software gres yang diusung seperti sistem operasi Android Lollipop memiliki keunggulan pada penampilan layar ketika online. OS ini pun berpenga­ ruh pada kecepatan akses ketika pengguna surfing di dunia maya. “OS akan memberikan perbedaan pada penampilan

dan kecepatan akses. Begitu pula aplikasi tertentu yang hanya bisa dibuka atau diinstal dengan OS terbaru,” beber Dwi kepada Malang Post. Menurutnya, koneksi cepat ala gadget yang sudah mengusung jaringan 4G juga menjadi sajian dari LG Magna. Namun dengan ketentuan, ketika pengguna sudah bisa memanfaatkan jaringan tersebut. Misalkan di kota besar seperti Jakarta, Surabaya dan Bali yang beberapa daerahnya sudah mendapatkan sambu­ngan 4G dari operator telekomunikasi. “LG mencoba memberikan kenyamanan kepada semua penggemarnya untuk bersiap dengan jaringan terbaru. Makanya, koleksi anyar mengusung jaringan LTE, meskipun penggemar gadget di Malang mesti bersabar,” terangnya. Dia menjelaskan, bila gadget dengan layar 5 inci merupakan

perangkat yang hampir sama dengan LG L Bello. Perbedaan utama yang diberikan oleh pabrikan hanya pada sisi OS dan jaringan. Dwi mengungkapkan, perangkat dengan dimensi 139.7 x 69.9 x 10.2 mm ini menggunakan display touchscreen berjenis in plane switching (IPS) yang memberikan keuntungan bagi pengguna ketika mengoperasikannya. Dari sudut sempit, terkena pantulan sinar matahari, dipastikan lebih aman dan tetap nyaman. Layar ini mampu menampilkan gambar dengan resolusi HD 1280 x 720 piksel dan tingkat kerapatan layar hingga 294 pixel per inch. “Gambar dari perangkat ini sangat tajam dan mencapai 16 juta warna. Minim mendapati gambar pecah, sekalipun membuka games maupun aplikasi dengan resolusi HD,” urai dia

panjang lebar. Perangkat yang menggunakan user interface (UI) LG Optimus ini dibekali prosesor Octa Core. Dapur pacu delapan inti ini terdiri dari dua bagian, yakni Quad Core ARM Cortex A7 dengan kecepatan 1,2 GHz dan Quad Core ARM Cortex dengan kecepatan 1,3 GHz di sisi kedua. Hardware ini berkolaborasi dengan RAM 1 GB. Sementara, untuk memori internal perangkat dengan ban-

drol Rp 2,3 juta ini berukuran 8 GB, yang dipadukan dengan memori eksternal dengan kapasitas maksimal 32 GB melalui microSD. Kedua memori ini pantas dan mumpuni untuk menunjang hasrat pengguna menyimpan file seperti foto. “Pasti banyak yang akan menyimpan foto setelah menjepret dengan kamera utama 8 MP. Sedangkan di bagian belakang kameranya 5 MP,” jelasnya. (ley/han)

DICKY BISINGLASI/ MALANG POST

TAK MAHAL: OS yang disematkan berpengaruh pada kecepatan akses pengguna saat berselancar di dunia maya. REDAKTUR: dewi yuhana, LAYOUTER: kurdi


6

senin, 8 juni 2015

senin, 8 juni 2015

693.185 Pendaftar Akan Ikuti Tes SBMPTN JAKARTA - Setiap tahun, ratusan ribu lulusan SMA/sederajat bersaing memperebutkan kursi kampus negeri melalui Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN). Bagaimana peta persaingan SBMPTN 2015? Sekjen Kemenristek Dikti Ainun Naim memaparkan, ada kenaikan 4,31 persen dalam jumlah peserta SBMPTN tahun ini. “Tahun lalu, total 664.509 siswa menjadi peserta SBMPTN. Sedangkan peserta tahun

ini adalah 693.185 siswa dan 90.686 siswa di antaranya adalah pendaftar Bidikmisi,” ujar Ainun dalam Konferensi Pers SBMPTN 2015 di Hotel Atlet Century Park, Senayan, Jakarta, Minggu (7/6/15). Ainun mengimbuhkan, daya tampung pada SNMPTN 2015 adalah 99.223 kursi di 74 PTN. Ini artinya, satu kursi di kampus negeri akan diperebutkan tujuh peserta SBMPTN 2015. Data panitia SBMPTN 2015 menunjukkan, 260.767 peserta memilih kelompok

mahasiswa ftp ub

Bangkit Puji for Malang Post

IDE BARU: Kelompok Mahasiswa FTP-UB dalam Program Kreativitas Mahasiswa di bidang Karsa Cipta (PKM-KC) bersama alat SIM.

kan, pada SBMPTN 2014, daya tampung di 64 PTN adalah 91.294 kursi. Sementara itu, daya tampung pada SBMPTN 2015 adalah 99.223 kursi, tersebar di 74 PTN. “Jadi ada kenaikan 8,7 persen. Ini sesuai Renstra Kemenristek Dikti yang salah satu targetnya adalah meningkatkan kapasitas,” kata dia. SBMPTN adalah jalur seleksi masuk kampus negeri melalui ujian tertulis. Peserta SBMPTN 2015 akan menjalani tes secara serentak pada 9 Juni. Mereka terbagi dalam

tiga kelompok ujian yaitu Saintek, Soshum dan Campuran. Ketua Umum SBMPTN 2015 Rochmat Wahab memaparkan, pendistribusian soal SBMPTN sendiri telah dilakukan sampai ke panitia lokal di seluruh Indonesia. Bahkan, wilayah paling jauh seperti Aceh dan Papua pun sudah siap mendistribusikan soal ke lokasi-lokasi ujian. “Ini tinggal menunggu hari H. Besok sore panlok mulai membuka kotak2 soal,” ujar Rochmat. (okz/oci)

Lagu Cinta untuk Smandasa

Pertama Kali, Irigasi dengan Media HP MALANG – Mahasiswa Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Brawijaya (FTP-UB) kembali berinovasi menciptakan alat untuk dunia pertanian. Melalui program kreativitas mahasiswa bidang Karsa Cipta (PKM-KC), dibuat alat yang dapat mengatur pengunaan air irigasi lebih tepat guna dan efisien pada lahan pertanian. Alat yang diberi nama SMART IRRIGATION MONITORING (SIM) ini merupakan perangkat elektronik yang mampu mendeteksi keadaan lingkungan dan cuaca pada lahan pertanian dan memberitahukan kepada petani melalui pesan singkat atau SMS. Perancangan dan pembuatan alat dilaksanakan di Laboratorium Mekatronika Alat dan Mesin Agroindustri Jurusan Keteknikan Pertanian FTP UB oleh kelompok mahasiswa PKM-KC FTP-UB. Butuh waktu selama 4 bulan (Februari-Mei) untuk pembuatannya. Kelompok mahasiswa yang beranggotakan 5 orang diantaranya Mahryfatul Amna, Bangkit Puji Putra Pamungkas, Rosidha Wulandari, Singgih Mahardika Nugroho, dan Abdur Rosyid Bahaduri didampingi oleh M. Bagus Hermanto, STP, M.Sc. sebagai dosen pembimbing. “Teknologi SIM ini kami klaim baru pertama kali dirancang di Indonesia,” kata Ketua kelompok PKM Mahryfatul. Alat ini sangat bermanfaat dalam membantu petani untuk lebih mudah memantau dan menjaga kestabilan tanaman sehingga tanaman dapat tumbuh dengan optimal. Sebab selama ini, para petani hanya mengira-ngira saja dalam memberikan kebutuhan irigasi pada tanaman, hal ini dapat mengakibatkan hilangnya pupuk yang diberikan dan pertumbuhan tanaman yang kurang optimal”, pungkas Bangkit sebagai salah satu anggota kolompok. Sistem irigasi yang kurang efisien dan kurangnya pengetahuan petani tentang irigasi itu menjadi kendala tersendiri dalam pertanian. Faktor kebutuhan air yang kompleks seperti suhu, cahaya, kelembapan, sampai curah hujan yang terjadi di daerah pertanian tersebut membutuhkan perhitungan akurat. Mengingat bahwa sistem irigasi merupakan salah satu faktor penting dalam pertanian untuk mencapai hasil optimal. Alat ini menggunakan sel surya set yang akan menyuplai tenaga dirancang dengan menggunakan 4 sensor yaitu tipping bucket sebagai pendeteksi curah hujan, photodioda sebagai pendeteksi lama pencahayaan matahari dan SHT11 sebagai pengukur suhu dan RH (Kelembapan Relatif), serta anemometer sebagai pengukur kecepatan angin. Pengukuran keadaan cuaca pada lahan yang kemudian dianalisa menurut perhitungan Penman-Moneith menggunakan metode Fuzzy Logic Control (FLC) yang nantinya menginformasikan banyaknya air irigasi yang dibutuhkan dan keputusan yang akan dilakukan. Setelah data didapatkan, mikrokontroler pada alat ini akan mengolah data intensitas cahaya, suhu dan RH untuk menentukan keadaan cuaca pada lahan pertanian. Kemudian mikrokontroler akan diintegrasikan dengan modem yang dapat mengirim pesan singkat atau SMS secara otomatis ke handphone petani yang akan menjadi pedoman petani dalam memberikan air irigasi ke persawahan. Pengujian alat SIM sudah dilakukan untuk mengetahui standar minimum system apakah komponen-komponen pada boks kontrol tersebut berjalan lancar. Kemudian sensor juga dikalibrasi mengunakan alat ukur manual yang sudah baku seperti termometer dan luxmeter. Beberapa tahapan penyempurnaan desain mulai dari penambahan dan penggantian komponen alat ini juga dipertimbangkan disesuaikan dengan kegunaan dan analisis yang dibutuhkan. sehingga setiap tahap-tahap Program Kreativitas Mahasiswa ini bisa dinyatakan lolos. (mp3/sir/oci)

ujian Saintek. Kemudian, 277.676 peserta mengikuti kelompok ujian Soshum dan 154.712 siswa tercatat sebagai peserta kelompok ujian Campuran. “Kami berupaya meningkatkan kualitas PTN. Salah satunya melalui seleksi calon mahasiswa yang berkualitas,” imbuh Ainun. Selain itu Lulusan SMA/sederajat punya kesempatan lebih besar untuk kuliah di PTN. Pasalnya, daya tampung kampus negeri naik hingga 8,7 persen. Ainun Naim menjelas-

MALANG – Grup musik ibukota, Ada Band, memeriahkan panggung Wira Citra Seni Smandasa (WCSS) yang diadakan SMAN 10 Malang di Graha Cakrawala Universitas Negeri Malang (UM). “Yok opo kabare reek, senang sekali Ada Band sudah diundang oleh SMAN 10 dalam acara Wira Citra Seni Smandasa,” ungkap Vokalis Ada Band, Donnie Sibarani saat perform dimulai. Lagu pertama yang dibawakan oleh band bergenre pop rock ini, yaitu ‘Langit Tujuh Bidadari’. Aksi pertama membawakan lagu ini, para penonton mulai berteriak sambil menyanyi bersama-sam. Karena penonton yang begitu banyaknya terperngaruh oleh lagu yang bertemakan rasa kangen ini. Disela aksi panggungnya, Doni memberikan selamat kepada lulusan Smandasa. ”Janganlah menyerah dengan apa yang kalian punyai saat ini, teruslah berusaha semaksimal mungkin, suatu saat kamu akan menemukan cita-citamu,” ucap pria asal Sulawesi ini. Lagu kedua makin membuat histeris, terutama para wanita“Karena Wanita Ingin di Mengerti’. Penonton yang hadir mulai menyanyi bersama sembari mengikuti gerakan tarian dari sang vokalis. Sepanjang aksinya, Tak band yang terdiri dari Donnie Sibarani, Suriandika, Marshal Surya, Aditya Pratama ini, menyanyi¬kan 10 lagu dari album lama dan terbaru. Tak hanya itu, pensi yang mengangkat tema “Born From Boombata 90’s. juga menampilkan perform dari guest star band Malang ATLESTA yang ikut memeriahkan dan juga membuat suasana konser berlangsung meriah dan pecah suasana ketika Fifan sang vokalis membawakan lagu favoritnya ‘Sensation’ dari album barunya. (mg12/oci)

Putra Indonesia Malang Terdepan dalam Pilihan

Akademisi Farmasi PIM Songsong MEA 2015 Tahun 2015, pemimpin ASEAN telah sepakat untuk membentuk sebuah pasar tunggal di kawasan asia tenggara, yakni Masyarakat Ekonomi Asean (MEA). Harapan yang muncul dengan hadirnya pasar tunggal tersebut adalah daya saing masyarakat ASEAN akan meningkat dan dapat bersaing dengan Negaranegara di luar ASEAN , misal Cina, India, Korea,dll. MEA ini nantinya memungkinkan satu negara menjual barang dan jasa dengan mudah ke negara-negara lain di seluruh Asia Tenggara sehingga kompetisi akan semakin ketat. MEA tidak hanya membuka arus perdagangan barang atau jasa, tetapi juga pasar tenaga kerja profesional, seperti dokter, Apoteker, Tenaga teknis Kefarmasian dan lainnya. Dalam Hal ini Akademi Farmasi Putra Indonesia Malang (AKFAR PIM) sebagai Perguruan tinggi yang mencetak

Pembantu Direktur Bidang Akademik Akademi Farmasi PIM Mahasiswa diantaranya KSR, Musik , Kerohanian,Olahraga, Paduan Suara, Sepak Bola, Futsal, Tari, dll. Untuk memperkuat skill dan peluang kerja peserta didiknya, AKADEMI FARMASI PIM Malang Melaksanakan Praktek kerja Lapang

SERU: Para siswa SD ini tampak asyik bermain rangkaian listrik yang seru dan media pembelajaran IPA lainnya.

Dosen UM Kenalkan Mainan untuk Belajar IPA

dicky bisinglasi/malang post

PESONA: Donnie Sibarani mempersembahkan sederet lagu andalan ADA Band di panggung pensi SMAN 10 Malang.

sosial Fokas 5 juga, sudah menyebarkan undangan kepada orang yang membutuhkan sebanyak 200 kupon. “Kami mengundang tidak hanya kaum dhuafa saja, melainkan dari masyarakat umum. Tak hanya itu, sebenarnya banyak sekali kegiatan peduli sosial dari Fokas 5 seperti bencana Gunung Kelud beberapa bulan yang lalu,” kata dia. Peserta yang mendapatkan undangan dari panitia Fokas, mendapat pengobatan, pelayanan dan konsultasi kesehatan secara gratis, dan ditambah lagi uang transport di acara bakti sosial 2015 ini. Disamping itu, Ketua Pelaksana Fokas 5 Kasiyanto menguraikan, rangkaian acara bakti sosial Fokas 5 ini diawali dengan jalan sehat pada pukul 6.30 Wib, jarak tempuh sejauh 2 kilometer yang diikuti oleh panitia alumni SMPN 5

Imam Syafii/malang post

PENGABDIAN: Siswa SMPN 5 yang tergabung dalam anggota PMR melakukan tensi dalam rangka bakti sosial. Malang. “Bertujuan untuk menjaga kekompakan, kebersamaan, serta menjalin kerukunan sesama alumni SMPN 5 Malang,” tambahnya. Kemudian acara dilanjutkan dengan sambutan dari

Unisma for Malang Post

SIAP HADAPI MEA: Sembilan dekan baru di lingkungan Unisma dituntut mampu menyusun strategi hadapi MEA nanti. Unisma. Prosesi pelantikan dan pengambi-

Sunanto Arifin S.Pi.

Malang Post

Kepala SMPN 5 Malang, R. V Sudharmanto, S.Pd, M.KPD mengungkapkan, program dari Fokas 5 ini, sangat bermanfaat untuk semua orang. “Saya sangat bangga dengan para alumni yang sampai saat

ini, mereka masih selalu menjaga tali persaudaraan, kerukunan dan memberikan kontribusi yang sangat baik,” terangnya. Acara juga diisi dengan pengobatan masal yang meliputi tes osteoporosis, tensi darah, tes gula darah, dan donor darah. “Pasien diperiksa penyakitnya oleh 4 dokter spesialis dari alumni SMPN 5 Malang sendiri. Memang kebanyakan lulusan dari sekolah sini profesinya banyak menjadi dokter,” imbuhnya. Setelah pasien sudah mendapatkan pelayanan kesehatan, maka ia akan mengetahui keluhan penyakitnya. Kelebihan dana bakti sosial disumbangkan ke masjid SMPN 5 Malang. “Harapan kedepannya, setelah acara ini selesai, semua pihak pelaksana akan terus mengevaluasi kegiatan, dan tentunya harus ditingkatkan di tahun berikutnya,” pungkasnya. (mg12/oci)

bekerja sama dengan berbagai rumah sakit diantaranya RSUD Kepanjen, RSU Kanjuruan, RSI Aisyiah, RS Baptis Batu, RSUD Bangil, Puskesmas Malang raya dan industri Obat diantaranya PT.Asimas, PT.Vitafarm, PT Balatif, PT.Interbat.dll, sehingga lulusan semakin unggul dan mantap menatap masa depan yang gemilang. Atas kegiatannya tersebut AKADEMI FARMASI PIM mendapat predikat sekolah unggulan dari Kopertis tahun 2014. Dan di tahun 2015 mendapat penghargaan sebagai Perguruan tinggi swasta yang berprestasi pada empat bidang penilaian yaitu Tata kelola Kelembagaan dan Kerjasama, Pendidik & tenaga kependidikan, Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat,serta pembelajaran dan kemahasiswaan. Dalam bidang Kefarmasian AKADEMI FARMASI PIM Malang terbukti menghasilkan lulusan yang unggul di

berbagai bidang misalnya Ahli dalam bidang pelayanan farmasi apotek, pelayanan farmasi Rumah Sakit, Ahli dalam bidang industri obat sintetis,industri obat tradisional, industri kosmetik, industri makanan minuman, Ahli dalam bidang perbekalan farmasi dan alat kesehatan serta Mampu menjadi Entepreneurship dalam bidang perdagangan farmasi. Hal ini dibuktikan dengan terserapnya semua lulusan dalam dunia Kerja diantaranya di berbagai rumah sakit, Puskesmas, Apotik, industry obat, industry kosmetik, industri obat tradisional , bahkan banyak mahasiswa yang diterima bekerja sebelum menyelesaikan studinya. AKADEMI FARMASI PIM Malang berlokasi di Jl. Barito 5 Malang Jawa Timur Telp. (0341) 491132, Fax. (0341) 485411 Membuka pendaftaran mahasiswa baru, informasi lengkap: http://www.putraindonesiamalang.or.id/akfar.html. (*)

MALANG – Sejumlah siswa SD dan SMP tampak mengerumuni sebuah stand di pameran pendidikan di hotel Swiss Bellin, Sabtu (6/6) siang. Dibandingkan dengan stand lainnya, tampak nya stand yang satu ini paling disukai oleh para siswa. Siswa yang mengunjungi stand itupun tampak asyik dengan aktivitas masingmasing, Ada yang terlihat menarik alat yang memiliki tali panjang lalu berputarputar dan mampu menghidupkan lampu neon yang berada dibawahnya. Lalu ada pula yang memainkan bel listrik, ada yang bermain alat pengukur tekanan udara dengan cara ditiup-tiup hingga bermain dengan beberapa cermin yang tampaknya sangat menarik antusiasme para siswa. Alat-alat itu rupanya bukan mainanmainan biasa. Dalam permainan menarik tali, siswa juga belajar teori IPA. Ternyata, tali yang ditarik itu membuat magnet berputar-putar di dalam kumparan sehingga menghasilkan energi listrik. Energi listrik itulah yang membuat lampu pijar kecil dibawah tari itu menyala. “Sesuai dengan yang diajarkan siswa

lan sumpah dihadiri oleh para pejabat Unisma mulai pejabat rektorat,

di pelajaran IPA SMP, magnet yang bergerak-gerak dalam kumparan akan mampu menghasilkan energi listrik. Nah ini praktiknya. Siswa bisa melihat sendiri cara kerja teori itu tidak hanya dari buku atau ceramah guru,” ungkap Sugiyanto, SPd., MSi., salah satu dosen pendamping jurusan FMIPA Universitas Negeri Malang (UM) yang saat itu tampak mendampingi siswa. Lain lagi dengan permainan tiup meniup. Siswa akan belajar tentang tekanan udara yang diukur dari manometer (pengukur tekanan udara, red) sederhana. Sedangkan untuk permainan cermin dan lilin, siswa kemudian diajari tentang cara pembentukan bayangan yang biasanya masuk dalam bab optik mata pelajaran IPA SMP. Maria Novea, salah satu siswa dari SDN Percobaan 2 mengaku sangat tertarik dengan permainan-permainan itu. Ia pun juga baru mengetahui bahwa permainan itu memuat teori-teori IPA yang selama ini dianggap sulit. “Tadi saya sama teman saya tertarik untuk mainan yang merangkai aliran listrik

itu diajari sama kakak-kakak yang ada disana. Permainannya seru,” tandas Maria kepada Malang Post. Sugiyanto mengaku, permainan-permaiann itu merupakan hasil karya para mahasiswanya dari jurusan pendidikan IPA. Dalam pembelajaran itu, mahasiswa memang dituntut untuk mampu membuat media pembelajaran yang seru dan mampu membangkitkan antusiasme para siswa untuk belajar. “Ini memang wajib dilakukan oleh para calon guru. Sebisa mungkin calon guru nanti mengurangi ceramah dan menggantinya dengan permainan semacam ini. Tujuannya jelas agar siswa lebih bersemangat dan termotivasi belajar seperti yang telah diajarkan oleh USAID,” imbuh Sugiyanto. Menurutnya, USAID selama ini memberikan bimbingan untuk memberikan pengajaran kepada siswa dengan cara yang asyik yang tentunya mampu memotivasi keinginan belajar siswa. Salah satu caranya adalah dengan membuat media pembelajaran yang seru tanpa terkesan membebani siswa dengan materi pembelajaran yang berat. (nas/oci)

MALANG – Berkembangnya dunia usaha dan wisata di Kota Malang membuat masyarakat semakin membuka mata untuk mengambil sebuah peluang. Tak terkecuali lembaga pendidikan, yang orientasinya mencetak generasi yang handal dan bermutu. Hal inilah yang dilakukan SMK Tumapel yang sejak berdirinya pada 1989 silam, terus konsisten melahirkan lulusan yang berdaya saing di dunia kerja. Meski terbilang cukup lama sebagai salah satu sekolah swasta di Kota Malang, hingga saat ini SMK Tumapel masih berkonsentrasi pada satu program keahlian yaitu program akomodasi perhotelan. Kepala SMK Tumapel, Edi Riyanto S.Pd, SST. Par mengatakan, dengan hanya satu jurusan saja diharapkan bisa mencetak lulusan yang benar-benar kompeten di bidangnya. Apalagi perkembangan hotel yang cukup pesat di Kota Malang harus diimbangi dengan SDM yang berkualitas. Termasuk guest house yang menjamur di beberapa tempat. Ini merupakan peluang bagi siswa yang berorientasi pada dunia kerja. Dengan konsentrasi pada satu jurusan, diharapkan lembaga lebih fokus meningkatkan mutu dan kualitas lulusannya. “Saya tidak tergiur untuk membuka program lainnya. Kita fokus pada perhotelan saja agar lulusan yang dihasilkan benar-benar kompeten,” katanya. Bekal plus diberikan sekolah salah satunya dengan program tata boga. Sehingga siswa

juga dapat berkreasi membuat aneka masakan berupa cake dan sebagainya. Semakin banyak potensi yang terkembang dalam diri siswa maka peluang karir akan lebih terbuka lebar. “Inilah salah satu kelebihan siswa-siswi kami di jurusan perhotelan. Dan hingga kini, Alhamdulillah lulusan kami banyak diterima di hotel-hotel berbintang,” terang Edi. Produktivitas lulusan SMK Tumapel tak lepas dari pengalaman yang mereka dapat selama bersekolah. Pengalaman tersebut dari pelatihan berupa OJT, PSG hingga workshop yang seluruhnya difasilitasi sekolah. Untuk menjaga kualitas, Edi menegaskan pihaknya akan terus berupaya meningktakan skill peserta didiknya terutama yang berkaitan langsung dengan program perhotelan. “Karena sistem kerja di hotel itu juga mengalami perkembangan, termasuk skill para karyawannya. Seperti penguasaan bahasa Inggris dan skill personalia lainnya. Kita akan mantapkan itu semua agar anak-anak dapat bersaing di dunia kerja,” cetusnya. Selain itu, SMK Tumapel telah menjalin kerjasama dengan beberapa hotel. Diantaranya hotel Kartika Graha, Haris dan Atria. Ke depannya, jalinan kerjasama ini akan dikembangkan ke beberapa hotel lain. Tujuannya, agar lebih mempermudah jalinan kerjasama lembaga khususnya pengembangan potensi dan penyaluran tenaga kerja. (mp2/sir/oci)

dok

PROMOSI: Siswa-siswi SMK Tumapel, saat menjaga stand dalam memeriahkan pameran pendidikan di Kantor Dinas Pendidikan beberapa waktu lalu.

SDK Mardi Wiyata 2

Pasca Ujian, Ajak Siswa Kunjungi Instansi Hingga Mall

Tantangan MEA Hadang 9 Dekan Baru

menduduki posisi sebagai dekan baru di fakultas ilmu administrasi

atau peluang sukses tersebut. Untuk itu AKADEMI FARMASI PIM Malang menggunakan metode belajar humanistik yang mengantarkan manusia menuju aktualisasi diri , dalam hal ini mengantarkan pembelajar untuk mengenali potensi dirinya dalam menuju kesuksesannya melalui bidang ilmu kefarmasian dan non kefarmasian yang dimilikinya. Proses pembelajaran difokuskan pada beberapa tema inti sehingga mempermudah dalam penyerapan ilmu pengetahuan bidang kefarmasian. Pembelajaran tidak hanya terfokus pada penguasaan materi belajar semata tetapi juga diiringi dengan pengembangan karakter dan nilai-nilai kedisiplinan, kreativitas, spiritual, Aktualisasi diri, inovasi , kemandirian, tanggung jawab dan entrepreneur. Pengembangan karakter peserta didik juga diimplementasikan melalui Unit kegiatan

Nunung Nasikhah

Universitas Islam Malang

MALANG – Universitas Islam Malang (Unisma) melantik 9 dekan baru, di ruang sidang Sabtu (6/6/15). Adalah Drs. H. Achmad Faisol, MAg., Dekan baru Fakultas Agama Islam yang mengantikan Dr. Drs. H. Abdul Munir, MAg. Dr. H., Maryadi., SH., MH., dekan baru di fakultas Hukum yang menggantikan dekan sebelumnya Affandi SH., MH.. Dr. Lalu Ir. Nurhidayati, MP., Dekan baru fakultas pertanian, yang menggantikan posisi Ir. Hj., Farida Syakir, MP. Dr. Ir. Inggit Kentjonowati, MP., yang menduduki posisi sebagai dekan fakultas peternakan, Ir. Hj. Unung Lesmana, MT., dekan baru fakultas teknik., Ir. Hj., Tintrim Rahayu, MSi., Dekan Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Dr. Hasan Busri., MPD., Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Nurdiana SE., MSI., Dekan Fakultas Ekonomi dan yang terakhir Dr. Hj., Rini Rahayu K., MSi yang

tenaga teknis kefarmasian telah Siap menghadapi MEA 2015. Salah satu cita-cita AKFAR PIM adalah menjadikan pembelajar sebagai manusia sukses bagi hidupnya melalui dunia kefarmasian. Berbicara tentang kefarmasian, selama ini dunia kefarmasian lebih diidentikkan dengan dunia obat, padahal peluang sukses melalui dunia farmasi sangat luas, mulai menjadi tenaga teknis kefarmasian, staf ahli dibidang Quality Control atau produksi, baik diindustri obat sintetis maupun obat tradisional, industry kosmetik, industry alat kesehatan, pedagang besar farmasi, medical representatife , entrepreneur bidang pelayanan rumah sakit dan apotik, serta entrepreneur bidang kefarmasian yang lebih luas. Berdasarkan luasnya peluang sukses di dunia farmasi, maka setiap pembelajar pasti mempunyai ketertarikan pada salah satu bidang

Jurusan Akomodasi Perhotelan Andalan SMK Tumapel

Fokas 5 Peduli Kaum Dhuafa MALANG – Forum Komunikasi Alumni SMPN 5 Malang (Fokas 5) mengadakan bakti sosial dengan melakukan penyuluhan kesehatan kepada kaum dhuafa dengan memberikan pelayanan dan pengobatan secara gratis, Minggu, (7/6). Ketua Umum Fokas 5 Ir. Yudha Lutiawan mengatakan, kegiatan ini merupakan program rutin yang diadakan oleh alumni SMPN 5 Malang, yang setiap tahunnya mengusung konsep berbeda. “Tahuh ini, fokas 5 memakai tema yang bertajuk membangun kebersamaan melalui kepedulian terhadap sesama dan almamater,” ucap Yudha Lutiawan. Yudha menjelaskan, acara bakti sosial merupakan salah satu bentuk kepedulian dan pengabdian Fokas 5 kepada masyarakat yang membutuhkan, terutama kaum dhuafa. Panitia penyelenggara bakti

7

pengurus hingga pembinan yayasan. Setelah pagi harinya dilantik oleh rektor, Sembilan dekan ini langsung melakukan serah terima jabatan di siang harinya. Alasannya agar semua dekan bisa langsung bekerja pada hari itu juga. Noor Shodiq Askandar, SE., MM., Wakil Rektor II bidang keuangan dan kepegawaian Unisma menyatakan, beban dekan kali ini akan lebih berat. Pasalnya, pelaksanaan era Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) akan dimulai dalam hitungan bulan. “Pastinya beban dekan kali ini akan lebih berat dari yang sebelumsebelumnya. Mereka harus mengatur strategi untuk memimpin fakultas dalam menghadapi MEA,” ungkap Pria yang akrab disapa gus Shodiq itu kepada Malang Post. Berbeda dari dekan di perguruan tinggi lainnya, Dekan Unisma dituntut untuk melaksanakan caturdharma perguruan tinggi. Dimana tak hanya

melaksanakan proses akademik, pengabdian dan penelitian, namun juga mampu memberikan teladan dalam jalan ahlussunnah wal jama’ah. “Khusus untuk dekan Unisma tidak hanya dituntut melakukan tridharma perguruan tinggi saja. Namun juga ada tambahan memberikan teladan dalam jalan islam ahlussunnah wal jama’ah. Ini hanya ada di Unisma saja,” tegas Shodiq. Selain itu, Shodiq juga menyatakan seluruh dekan telah dipilih berdasarkan seleksi yang cukup ketat. Tak hanya dilihat dari segi akademik dan administrasi saja, namun juga mempertimbangkan segi keakhlakan yang salah satunya memuat integritas. “Juga minimal untuk bisa menjadi dosen harus telah mengabdi selama 5 tahun. Lalu memiliki akhlak yang baik dan juga berintegritas tinggi,” pungkas Shodiq. (nas/adv/oci)

MALANG - Dalam lima hari terakhir siswa-siswi SDK Mardi Wiyata 2 melakukan banyak aktivitas menarik. Usai Ujian Kenaikan Kelas (UKK) pekan lalu, para siswa langsung disibukkan dengan agenda belajar di luar kelas. Siswa diajak berkunjung ke beberapa kantor instansi maupun perusahaan. Selain untuk mengisi waktu kosong usai UKK, kegiatan ini diharapkan dapat menambah wawasan dan pengetahuan peserta didik mengenai sebuah institusi. Kepala SDK Mardi Wiyata 2, YB.Wiyoto, S. Pd mengatakan program ini dinilai lebih bermanfaat dibanding hanya melakukan wisata semata. “Sebab tempat yang dikunjungi anak-anak ini kami sesuaikan dengan materi pelajaran yang mereka terima di kelas” ujarnya. Beberapa tempat yang dikunjungi saat itu antara lain mall MOG, RRI, kantor DPRD dan Dinas Pariwisata. Selain menambah pengetahuan bagi para siswa, kunjungan ini diharapkan juga menambah wawasan bagi para guru. Kunjungan belajar ini juga dipra-

REDAKTUR : LAILATUL ROSIDA, LAYOUTER : dj amiel

TRANSAKSI: Siswa-siswi SDK Mardi Wiyata 2 saat melakukan tran- KUNJUNGAN: Kepala SDK Mardi Wiyata 2 bersama guru, saksi jual beli di Giant MOG dalam kegiatan belajar di luar kelas. BP2 dan para siswa saat berkunjung ke kantor DPRD Kota Malang. karsai oleh Badan Peduli Pendidikan eka untuk pendidikan anak-anaknya proses inilah mereka diharapkan dapat yang modern kerena kami anggap (BP2) SDK Mardi Wiyata 2. BP2 sangat luar biasa,” ungkap Wiyoto lebih mengenal pasar dan interaksi yang lebih kondusif,” jelasnya. merupakan badan yang terbentuk kepada Malang Post. terjadi di dalamnya. Di hari yang sama kelas 3 berkundari kumpulan orang tua siswa yang Rabu (3/6) lalu, kelas 1 dan 2 didamp“Di kelas 1 dan 2 ada materi jung ke RRI. Mereka diajarkan selama ini mendukung program ingi para guru berkunjung ke Giant tentang pasar dan nilai mata uang. sistem komonikasi dalam menyamsekolah. “Peran orangtua untuk me- MOG. Dengan dibekali uang Rp 15 Maka pada kesempatan ini kami paikan informasi melalui media nyukseskan program sekolah sangat ribu, mereka bebas melakukan transaksi kenalkan mereka pasar modern dan elektronik tersebut. Bahkan diantara penting, selama ini dukungan mer- jual beli di pasar modern tersebut. Dari tradisional, namun kali ini kita pilih mereka diberikan kesempatan untuk

melakukan siaran. “Ini merupakan pengalaman yang berharga bagi anak-anak. Karena sejauh ini mereka hanya membayangkan bagaimana proses sampainya suara radio ke tempat yang jangkauannya cukup jauh,” ujar ketua BP2, Ririn Urbadiningsih, S. Pd saat dikonfirmasi Malang Post. Dua hari setelah itu, tepatnya pada Jumat (5/6), giliran kelas 4 yang berkunjung ke kantor DPRD Kota Malang dan Dinas Pariwisata untuk siswa kelas 5. Dengan penuh percaya diri mereka melakukan diskusi langsung dengan anggota Dewan. “Saat kunjungan ke DPRD anak-anak belajar tentang tugas Dewan Perwakilan Rakyat. Agar mereka lebih memahami maka kita ajak untuk langsung berkunjung ke kantor dewan,” tambahnya. Apapun program sekolah, lanjut Ririn, selagi untuk kepentingan pendidikan pihak orangtua akan selalu mendukung. Menurutnya diperlukan kerja sama antara orangtua dan guru dalam mendidik anak agar cita-cita dalam membentuk generasi yang berkarakter dan berilmu dapat tercapai. (imm/adv/oci)


Senin, 8 juni 2015

We’re

All

in the

Mood

K

alau ngomongin soal alat music Keyboard, salah satu nama yang pasti kalian semua pada kenal adalah David NOAH. Pesonanya ketika memainkan alat music tersebut sungguh luar biasa, bahkan ada yang bilang nih, NOAH gak akan keren tanpa David. Ada juga, Kevin Julio yang bisa menyihir kalian semua ketika sedang menekan tuts piano, hehee Menguasai alat music seringkali memang membuat seseorang terlihat lebih special. Jangan heran, kalau seseorang diidolakan karena kepandaiannya memainkan alat music tertentu. Nah, kali ini kita ingin ngebahas piano yang ternyata banyak dikuasai oleh para Sobat MTeens. Alat music ini dimainkan dengan cara menekan tuth yang bewarna hitam putih dan menghasilkan suara yang indah mengalun di telinga. Membuat kita terasa melayang sejenak saat mendengarkan alunan nada yang keluar dari setiap dentingan tuth yang ditekan sesuai kord tangga nada. Sobat M-Teens, Alat musik Piano ini sangat populer loh di dunia. Banyak masyarakat dunia yang sangat antusias memainkan alat musik ini. Suaranya yang khas membuat sang pianis (orang yang memainkan piano) dapat mengekspresikan perasaannya melalui piano. Wiiihh.. kayaknya seru deh memainkan alat musik yang bewarna seperti zebra cross ini. Apalagi memainkannya untuk kodein orang yang spesial. Hehe Gadis berparas cantik Untsaa Nabilla telah menemukan keseruan bermain Piano. Siswi kelas XI SMAN 4 mengaku selain gitar, alat musik yang paling ia sukai adalah piano. Karena nada-nada yang dihasilkan piano membuat dirinya penasaran dan ingin menakluk setiap nada-nada yang keluar dari piano.

“Keyboard pertamaku waktu itu Rolland ERX5 hadiah dari ayah saat aku masih duduk dikelas 4 SD,” ungkapnya. Gadis kelahiran 28 Maret ini mengaku sang ayah yang membuatnya pandai memainkan piano. sang ayah menginginkan putrinya tidak hanya pandai melantunkan suara indahnya, tapi juga bisa memainkan alat musik. “Ayah iseng memberikanku hadiah keyboard pertamaku itu, agar aku belajar hal-hal yang baru lagi selain menyanyi. Kebetulan aku juga bisa menyanyi,” jelas gadis penyuka ular ini. Kecintaannya terhadap piano seperti saat ini tidak langsung ia temukan saat ia diberi keyboard pertamanya. Ia ­merasa kesulitan saat menggunakan kelima jarinya bermain

keyboard. Ia memutuskan untuk tidak belajar dan usaha lagi untuk bisa menggunakan keyboardnya. “Dulu aku ngerasa susah banget main keyboard, jariku kaku-kaku dan aku nggak ngerasa fiilnya bermain keyboard. Jadi ya tak anggurin nggak pernah aku pakai lagi,” ungkap

for a

8

Melody

gadis berkacamata ini. Namun rasa itu langsung goyah saat gadis penyuka Nike Ardilla ini menyaksikan reality show yang menampilkan anak yang berkebutuhan khusus dapat memainkan piano secara lihai dan mempesona. Seketika ia tergugah untuk mencoba kembali keyboard yang sudah ia tinggalkan beberapa tahun. “Kelas 6 SD aku mulai mencoba lagi karena aku terpacu oleh anak down syndrome di Kick Andy. Aku juga berfikir buat apa keyboard ini kalo nggak digunakan dan nggak memanfaatkan apa yang sudah diberikan ayahku,” ungkapnya. Saat mulai mencoba lagi gadis yang akrab disapa Sesa oleh keluarganya ini langsung dapat memainkan sebuah lagu, dan jemari-jemarinya tidak lagi kaku saat berpindah-pindah ke tuth satu tuth lainnya. Lagu pertama yang membuat dirinya semangat untuk bisa menaklukkan setiap nada-nada adalah Laskar Pelangi oleh Nidji. “Saat nyoba-nyoba lagi saat itu jemari kanan dan kiri ku langsung bisa menyeimbangkan. Padahal sebelumnya aku nggak pernah pegang keyboard sama sekali semenjak kelas 4 SD dulu. Sejak saat itu aku pengen coba setiap lagu deh,” jelasnya. Lagu-lagu selanjutnya dapat ia taklukkan dengan mudah karena kerja kerasnya dan usahanya untuk menghilangkan rasa penasaran terhadap lagu itu. Ia belajar hanya dari youtube dan google untuk menaklukkan setipa lagu, tanpa ada guru musik yang mendampinginnya. Dengan waktu hanya satu bulan Sesa bisa menakklukkan dua lagu. Lagu yang sangat menginspirasi dan hingga saat ini belum sepenuhnya ia taklukkan adalah Fur Elise oleh Ludwig van Beethoven dan Turkish March

oleh Wolfgang Amadeus Mozart. Sesa mengaku masih sedikit kesulitan saat memainkan reff dari Fur Elise. Hingga saat ini ia masih berusaha untuk menaklukkan lagu tersebut. “Semua lagu itu aku pelajari dari youtube. Nada-nada dan not baloknya dari google,” jelasnya. Saat ini untuk lebih mengasah kemampuannya, Runner Up 1 Putri Kartini Malang Post ini mengikuti les Piano disebuah les musik di Malang. Kecintaan yang sama terhadap alat musik romantis ini. Hana Humaira, mahasiswi Psikologi Umm ini juga menggandrungi Piano. Ia mengaku sangat suka dengan piano. Awal ia menguasai tuth-tuth piano sejak kelas dua SD. “Sampe kelas 6 SD aku belajar piano dari tuth-tuth keyboard. Setelah itu kelas 3 SMP hingga kelas 2 SMA saya belajar langsung piano,” jelas gadis semester dua ini. Gadis yang akrab disapa Hana ini tidak menyadari awal mula ia sangat menyukai piano. Keinginan belajar piano didasari dari dirinya sendir tanpa ada paksaan dari orang tua. Rasa sukanya mengalir tiba-tiba saat mendengarkan alunan musik yang keluar dari alat musik ini. Ia merasakan ketenangan saat mendengarkan nada-nada yang dihasilkan oleh piano. “Stresku bisa hilang kalo sudah main piano. Jadi sudah merasa capek dan banyak pikiran aku harus main piano,” jelasnya. Nah, untuk sobat M-Teens yang dirumah mempunyai keyboard atau piano dan dianggurkan. Mulai sekarang coba tekan tuth-tuth dari setiap tangga nada. Mulailah mencoba dan berusaha. Siapa tahu bakat kalian di setiap tuth keyboard atau piano tersebut. Selamat mencoba dan having fun guys! (*/oci)

SPEAK UP

Anggun dan Energik Dipuji Ortu “Aku kalo main keyboard merasa menjadi cewek yang energik. Menurutku cewek yang bermain keyboard atau piano itu jadi terlihat anggun yang energik gitu. Apalagi kalo sudah membuat pendengar tercengang dengan permainan jarinya, semakin membuatnya anggun banget”(*/oci)

Alvied Fernanda Agustin Man 1 Gondanglegi

“Susahnya dan bikin males itu mindahmindah jari ke tuth lainnya. namun saat aku memainkan sebuah lagu di depan orangtuaku dan itu masih belum bagus tapi udah dapet pujian. Rasanya seneng banget, jadi mau dikursusin piano oleh ayahku,” (*/oci)

Ika Puspita rosadi Universitas Brawijaya TEKS : NOVIA SHELVANA - FOTO : Tria Adha Model: Untsa Nabila - Runner Up 1 Putri Kartini Malang Post 2015 ilustrasi : hary / malang post

REDAKTUR: lailatul rosida, LAYOUTER: hary


Senin, 8 juni 2015

Dipamerkan di Lima Jakarta - KBRI Lima berpartisipasi pada Pameran Peru MODA 2015 di Pentagonito, Lima, Peru pada 27-29 Mei 2015 lalu. Dalam pameran tersebut, batik yang dipamerkan dalam berbagai desain menjadi idaman dari pengusaha dan desainer yang menghadiri acara tersebut. Dalam keterangan tertulisnya, Minggu (7/6/2015), KBRI Lima menjelaskan bahwa produk yang dipamerkan adalah pakaian Batik pria dan wanita, scarves batik, dan kain batik dari berbagai daerah seperti Cirebon, Ngawi, Yogya, Pekalongan, Jambi, Solo, Lasem, dan Madura yang dimiliki KBRI. Selain KBRI, ada juga peserta lain dari Indonesia yaitu produsen dan eskportir benang. Selama pameran, stand KBRI dikunjungi kurang lebih 420 pengunjung. Aneka produk batik yang dipamerkan memberikan daya tarik tersendiri dan mendapatkan perhatian yang besar pengusaha dari berbagai negara yang dan masyarakat Peru yang menghadiri Pameran Peru MODA 2015. Pengusaha asing yang mengunjungi Stand KBRI antara lain dari Brazil, Chile, Uruguay, Swedia, Inggris dan

Amerika Serikat. Selain itu, Stand KBRI juga dikunjungi dan mendapatkan perhatian dari para mahasiswa berbagai sekolah mode (school of design) Peru yang tertarik dan kagum dengan pakaian bermotif batik. Mereka berminat untuk menggunakan batik sebagai bahan/media dasar untuk rancangan. KBRI mendapatkan kurang lebih 56 permintaan informasi bisnis (business inquiry) dari berbagai pengusaha asing dan Peru yang ingin mendapatkan produk-produk Indonesia meliputi bahan fabric dengan motif batik, fabric berasal dari serat alam (natural fibre), sepatu casual, batik pria dan wanita casual, scarves, batik pria dan wanita formal, batik kantor, sarung pantai, jewelry dan aksesoris, tas pantai, sepatu casual, sepatu dan sandal pantai, cotton yarn, polyester yarn, organic cotton, batik anak-anak, denim jeans, dan sepatu olahraga. Selama tiga hari pameran, secara periodik juga dilangsungkan fashion show yang menampilkan rancangan para designer Peru. Secara keseluruhan, terdapat 22 sesi fashion show yang terbuka bagi pengunjung. Fashion show selalu diminati para pengunjung yang

bersedia menunggu dengan antri hingga satu jam sebelum acara dimulai. Pameran ini diselenggarakan oleh Kementerian Perdagangan Luar Negeri dan Pariwisata (Ministerio de Comercio Exterior y Turismo / Mincetur), PromPeru (Badan Promosi Ekspor dan Pariwisata Peru) bersama-sama dengan Kementerian Luar Negeri (Ministerio de Relacion Exterior / MRE), Asosiasi Eksportir (Asociacion de Exportadores / ADEX), Kamar Dagang Lima (Camara de Comercio de Lima / CCL), Komunitas Perdagangan Luar Negeri (Sociedad de Comercio Exterior del Peru / COMEXPERU) dan Komunitas Industri Nasional (Sociedad Nacional de Industrial / SNI). Pameran diikuti oleh tidak kurang dari 160 peserta yang menampilkan 6 (enam) produk utama yaitu tekstil, garmen, footwear, jewelry, raw material dan services. Produk-produk utama tersebut mencakup antara lain yarn, fabric, shawl, gloves, scarves, bags, purses, wallets, sport shoes, women’s shoes, men’s shoes, children’s shoes, shirts, jacket, coats, leather and skins, socks, mannequins and hangers, dan denim garments. (dtc/feb)

Batik Jadi Idaman Pengusaha dan Desainer Peru PAMERAN: Produk batik ikut dipamerkan di Pentagonito Lima Peru

Sehari, Jokowi Ikuti Kumbakarnan

MENIKAH: Pasangan Gibran Rakabuming Raka, dengan Selvi Ananda. bakarnan, mengatur tugas. Mengatur siapa harus berdiri di mana. Secara umum, semua persiapan sudah selesai, tinggal pelaksanaan,” kata Gibran kepada wartawan, setelah mengikuti rapat kumbakarnan. Persiapan pernikahannya, kata Gibran, sudah final. Acara

kumbakarnan tadi hanya rapat koordinasi mengenai pelaksanaan pernikahan mulai dari lamaran, siraman, midodareni, ijab kabul, hingga resepsi pernikahan. Dalam kesempatan itu, Gibran juga mengatakan merancang sendiri desain dekorasi pernikahannya. “Nanti kon-

sepnya seperti apa biar jadi kejutan. Kalau saya katakan sekarang ya bukan kejutan,” ujar dia. Presiden Joko Widodo (Jokowi) Minggu siang tadi menghadiri acara kumbakarnan pernikahan putranya Gibran Rakabuming Raka dengan Selvi Ananda. Acara

kumbakarnan dilaksanakan di kantor Chilli Pari, perusahan katering yang dikelola Gibran. “Ini sedang menuju Jakarta, malam ini Bapak (Jokowi) juga sudah sampai di Jakarta lagi,” kata juru bicara keluarga Jokowi, Anggit Noegroho, semalam. Senin, malam ini, Jokowi kembali ke Solo. Mulai Selasa hingga Kamis pekan depan, Jokowi akan menjalankan tugas kepresidenan dari kediaman pribadinya di Solo, Jawa Tengah. “Bukan pindah kantor, sifatnya seperti ketika Bapak sedang kunjungan kerja ke daerah, atau blusukan,” kata Anggit. Selama di Solo, Jokowi masih akan melayani jika ada hal-hal yang sifatnya penting. Misalnya penandatanganan surat-surat penting, atau kebijakan penting. “Seperti biasanya, Sekretaris Kabinet atau Mensesneg akan menghadap dulu,” kata Anggit. Keberadaan Jokowi di Solo adalah dalam rangka menggelar upacara pernikahan putra sulungnya Gibran Rakabuming Raka dengan Selvi Ananda yang akan digelar, Kamis (11/6/2015) pekan depan. (dtc/feb)

Jakarnaval 2015

Pawai, Jakarta Panen Sampah

foto-foto: net

J a k a rta - S e l a m a d i Solo, Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengikuti kumbakarnan atau rapat panitia pernikahan putra sulungnya, Gibran Rakabuming Raka, dengan Selvi Ananda yang akan digelar pada 11 Juni mendatang. Rapat tersebut diikuti seluruh pihak yang ditunjuk sebagai panitia pernikahan serta semua pihak terkait. Kumbakarnan adalah istilah di Solo untuk menyebut acara rapat panitia pernikahan. Istilah kumbakarnan berasal dari kata kumba yang artinya beradu dan karna yang artinya telinga, selanjutnya kumbakarnan diartikan sebagai merapatkan pendengaran untuk mendengarkan tugas kepada masing-masing personal yang ditunjuk sebagai panitia pernikahan. Minggu (7/6) kemarin, keluarga Presiden menggelar acara kumbakarnan di kantor Chilli Pari, perusahan catering yang dikelola Gibran, yang terletak tidak jauh dari kediaman Presiden. Selain dihadiri panitia, acara juga dihadiri oleh kedua calon mempelai, ibunda Jokowi, dan Presiden Joko Widodo. “Ini tadi acaranya kum-

9

Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) baru saja melepas pawai Jakarnaval 2015 di lapangan Tugu Monas, Jakarta Pusat. Namun sayang, acara menarik dan meriah ini dihiasi dengan banyaknya sampah yang berserakan. Ahok melepas peserta pawai Jakarnaval 2015 sekitar pukul 15.30 WIB di Lapangan Plaza Tugu Monas sisi Timur, Jakarta Pusat, Minggu (7/6/2015). Ribuan orang dan ratusan kendaraan hias berkumpul di sekitaran lokasi. Acara berlangsung meriah. Ratusan kendaraan hias perlahan melintas di depan monas dan disaksikan ribuan warga. Banyak warga mengabadikan momen ini dengan kamera ponsel mereka. Sekitar pukul 17.15 WIB, acara berakhir. Saat rombongan pawai terakhir melintas, acara pun ditutup oleh pembawa acara. Warga pun mulai menyebar, ada yang keluar dari Monas namun banyak yang masih bertahan. Banyak warga yang duduk-duduk di taman Monas. Tak hanya warga, para pedagang pun mulai pasang aksi. Banyak dari mereka membuka lapak berjualan seperti baju, makanan, dan minuman. Banyak juga lapak penyewaan sepeda. Namun sayang, terlihat banyak sekali sampah bertebaran hampir di seluruh area lapangan Monas. Sampah yang terlihat mulai dari plastik, bungkus makanan hingga bahan-bahan sisa hiasan kendaraan peserta pawai. Padahal telah disediakan tempat sampah yang tersebar di beberapa titik. (dtc/feb)

PELEPASAN: Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama dan Wakilnya Djarot Saiful Hidayat di Monas dalam acara pelepasan Jakarnaval 2015.

Tradisi Nyadran Digelar Lintas Agama Bantul - Tradisi nyadran merupakan tradisi masyarakat Jawa yang selalu diadakan menjelang bulan Ramadan. Warga Sorowajan, Banguntapan, Bantul, DI Yogyakarta menggelar tradisi nyadran lintas agama yang diawali dengan kirab. Dengan mengenakan baju adat, warga membawa ambengan berupa nasi gurih dan ketan kolak apem. Warga beramai-ra-

mai membawanya dengan kirab dari masjid setempat menuju balai dusun. Kirab diiringi dengan musik tradisional. Setelah sampai di balai dusun, ambengan didoakan oleh tokoh-tokoh agama secara bergantian dari Islam, Hindu, Buddha, Kristen. Setelah didoakan, warga mengambil ambengan secara acak. Ambengan tersebut bertukar antara satu dengan yang lainya. Hal

itu tidak masalah karena isinya sama antara satu dengan yang lainya. “Ruwahan atau nyadran di dusun ini yang dikenal plural, banyak penduduk dari bermacam agama. Sehingga nyadran ambengan atau kendurinya didoakan dari semua unsur agama,” kata Florentinus Suryanto, ketua panitia nyadran Dusun Sorowajan, Banguntapan, Minggu (7/6/2015).

Sementara itu, salah seorang warga setempat Mikaela Maria Kristianti Ari Wardani mengaku sangat bersyukur tinggal di dusun tersebut. Karena meski beragam agama dan kepercayaan namun kerukunan masyarakat tetap terjaga dengan baik. Tradisi nyadran tersebut, menurutnya harus terus dilestarikan dan merupakan kekayaan dari budaya Yogya yang istimewa. (dtc/feb)

NYADRAN: Warga Bantul melakukan tradisi nyadran menjelang Ramadan.

REDAKTUR: febri setyawan, LAYOUTER: angga


10

Senin, 8 juni 2015

Andreas Peduli

Sukses, Jadi Ikon Baru Kota Malang Sambungan dari Halaman 12

Pendidikan dan Kesehatan Bantu Siswa Berprestasi dan ­Mobil Ambulance MALANG - Anggota komisi XI DPR RI Ir. Andreas Eddy Susetyo MM, ikut peduli dengan dunia pendidikan dan kesehatan. Khususnya untuk masyarakat di Malang Raya. Bersama dengan Bank Mandiri, melalui program CSR Mandiri Peduli Pendidikan, Andreas melakukan kunjungan kerja (kunker) ke sekolah dasar (SD) di Kota Batu, beberapa waktu lalu. Diantaranya SD Negeri 2 Tulungrejo Kota Batu, yang menjadi lokasi kunjungan Andreas. Didampingi Walikota Batu, Eddy Rumpoko serta Kepala Dinas Pendidikan Kota Batu, Mistin, Andreas memberikan edukasi, sekali bantuan kepada siswa berprestasi. Ada delapan siswa berprestasi yang mendapatkan bantuan. Mereka dari empat sekolah yang ada di wilayah Kota Batu. Setiap sekolah dipilih dua perwakilan siswa yang berprestasi. Yaitu, SDN Pagersari 1 Ngantang, SDN 2 Dau, SDN 2 Tulungrejo, dan SDN 3 Oro-Oro Ombo Batu. Bantuan berupa buku tabungan dengan nominal masingmasing Rp 500 ribu. “Bantuan tersebut, karena kami sangat peduli dengan dunia pendidikan. Semoga bantuan tersebut bisa semakin meningkatkan prestasinya,” ujar Andreas Eddy Susetyo. Selain memberikan bantuan kepada delapan siswa berprestasi, Andreas bersama Bank Mandiri, juga memberikan bantuan kepada kepala sekolah dan lembaga sekolah. Bantuan yang diberikan berupa kelengkapan sarana dan SENIN, 8 JUNI prasarana, serta2015 alat peraga.

Ist/Malang Post

KEBERSAMAAN : Anggota komisi XI DPR RI Ir. Andreas Eddy Susetyo MM didampingi Walikota Batu, Eddy Rumpoko foto bersama para guru disela kunjungan kerjanya. Harapannya dengan bantuan yang diberikan itu, nantinya bisa meningkatkan mutu pendidikan. Setelah melakukan ­kunker ke SDN Tulungrejo Kota Batu, keesokan harinya Andreas bersama Bank Mandiri melakukan

SOCIETY PLUS

pertemuan dengan Direktur RSSA Malang, Dr Budi Rahaju MPh. Pertemuan di Hotel Singhasari Kota Batu tersebut, untuk menyerahkan bantuan satu unit mobil ambulance. Dengan bantuan mobil ambulance tersebut, diharapkan

pelayanan kesehatan kepada masyarakat di Malang Raya bisa terbantu. Khususnya masyarakat yang kurang mampu. Kunjungan kerja dengan pemberian bantuan tersebut, adalah bentuk tanggungjawab Andreas, sebagai wakil rakyat di Komisi XI DPR RI terjadap dunia pendidikan dan kesehatan. Bantuan diberikan setelah sebelumnya ada aspirasi masyarakat yang masuk ke Rumah Asmmara.Rumah Asmmara adalah posko yang menampung aspirasi masyarakat, untuk disampaikan kepada DPR RI yang memiliki tanggungjawab untuk memenuhi kebutuhan masyarakat. “Pada 2016 nanti, apa yang tidak diakomodir program pemerintah, akan disampaikan ke DPR RI untuk mendapatkan bantuan,” tutur koordinator tim sekaligus Ketua Asmmara (Rumah Aspirasi Masyarakat Malang Raya) yaitu Drs Wahyu Widayat SH.(agp/nug)

Karya Anak Bangsa, Kebanggaan Warga Malang Sambungan dari Halaman 12

Sementara Wakil Walikota Sutiaji menyebut, dengan kesuksesan Festival Kampung Celaket III ini layak untuk dijadikan ikon baru untuk Kota Malang. Bahkan Sutiaji mengatakan, akan berupaya untuk menganggarkannya tahun depan. “Kesenian khas Malang memang harus dilestarikan, ini bisa jadi ikon baru untuk Kota Malang,” tegasnya. (erz/nug)

‘’Perhotelan sangat mengedepankan masalah jasa pelayanan. Jadi kami harus sangat memperhatikan dan meningkatkan masalah pelayanan kepada tamu. Kami juga selalu terbuka menerima masukan dan saran dari berbagai pihak,’’ tandasnya.(erz/nug)

20 RUBRIK INI MEMUAT ATAUPUN MENGABADIKAN SEGALA KEGIATAN ANDA YANG SPESIAL

SEMINAR, PERNIKAHAN, LAUNCHING PRODUK, ULANG TAHUN, PERESMIAN, REUNI DAN SEJENIS LAINNYA

CONTACT PERSON: HANA (08123356850), OCI (081334740277)

Andreas Bantu Siswa Berprestasi dan Mobil Ambulance Bekerjasama dengan Bank Mandiri, Anggota komisi XI DPR RI Ir. Andreas Eddy Susetyo MM melakukan kunjungan kerja. Melalui program CSR Mandiri Peduli Pendidikan dan Kesehatan, memberikan bantuan kepada siswa berprestasi dan mobil ambulance untuk RSSA Malang.

AKRAB : Anggota komisi XI DPR RI Ir. Andreas Eddy Susetyo MM, ngobrol dengan Dirut Bank Mandiri, Budi G Sadikin.

FOTO: IST/MALANG POST TEKS : AGUNG PRIYO/MALANG POST

BANTUAN : Ir. Andreas Eddy Susetyo MM memberikan bantuan kepada salah satu guru.

SALAM : Didampingi Walikota Batu, Eddy Rumpoko, Ir. Andreas Eddy Susetyo MM menyalami siswa berprestasi. AREK MALANG : Ir. Andreas Eddy Susetyo MM saat memberikan sambutan.

BERPRESTASI : Siswa SD berprestasi mendapat bantuan dari Ir. Andreas Eddy Susetyo MM dan Bank Mandiri.

MANTAP : Ir. Andreas Eddy Susetyo MM, bersama Dirut RSSA Malang, Dr Budi Rahaju MPh, menikmati secangkir kopi.

GAYENG: Ir. Andreas Eddy Susetyo MM bersama Dirut RSSA Malang, dan perwakilan dari Bank Mandiri.

KUNKER : Ir. Andreas Eddy Susetyo MM bersama para undangan saat acara kunker di SDN 2 Tulungrejo, Batu. REDAKTUR: nugroho, LAYOUTER: ABDEE,har


SENIN, 8 JUNI 2015

11

HALAMAN SAMBUNGAN

Agar Suara Itu Tidak seperti Itu Sambungan dari Halaman 1

Aa” Gym, yang duduk di barisan belakang forum itu, terlihat tersenyum. James melihat uniknya Islam di Indonesia. Damai dan toleran. Bintang forum itu adalah Ustad Shamsi Ali, yang di New York dikenal sebagai Imam Shamsi. Beliau lahir di pedalaman Sulawesi yang

miskin, sekolah di Makassar, dapat beasiswa sampai S-2 di Pakistan, bekerja di Arab Saudi, dan sejak 20 tahun jadi imam di New York. Bahasa Inggrisnya sudah tidak berbau Sulawesi sama sekali. Jauh beda dengan bahasa Inggris saya yang Njawani. Kesalahpahaman terhadap

Islam banyak dibahas hari itu. Orang-orang yang memaki Islam biasanya belum pernah ketemu orang Islam. Apalagi ketemu Imam Shamsi yang selalu tersenyum. Dulu pun, saya sering salah paham. Saya ceritakan, sampai lulus madrasah aliyah (SMA), saya belum pernah ketemu orang

yang beragama Kristen. Apalagi Yahudi. Di madrasah itu, misalnya, pelajaran sejarah masuknya Islam ke Spanyol hanya menceritakan dari sisi Islam. Saya tidak pernah dapat materi bagaimana dari sisi Kristen. Ternyata, belakangan, saya ketahui bahwa anak-anak Kristen di Amerika

PT CGA Ancam Cabut Hak Pedagang Sambungan dari Halaman 1

Peresmian mall juga menyalahi prosedur, karena seharusnya PTD dioperasikan lebih dulu, baru boleh membangun mall. Bahkan, Komisi C DPRD Kota Malang sudah mengadakan pertemuan dengan PT CGA dan Dinas Pasar Kota Malang untuk membahas poin-poin pelanggaran ini. Namun, PT CGA tetap saja mokong. Meski sudah ‘ketangkap basah’ oleh dewan, PT CGA membantah kalau telah melanggar PKS. “Kami tidak melanggar PKS, pembangunan kawasan terpadu Dinoyo kami laksanakan sesuai dengan PKS.” tambah Jufri seraya menyebutkan kalau pihaknya telah memiliki Izin Mendirikan Bangunan (IMB). Pantauan Malang Post kemarin, lebih dari 50 polisi berjaga di depan MDC dan PTD selama grand opening MDC dan PTD berlangsung. Penjagaan tersebut dilakukan oleh puluhan polisi berseragam dan berpakaian preman. Informasinya, PT CGA khawatir didemo oleh pedagang pasar. Karena sebelumnya, terdengar kabar ada rencana aksi unjuk rasa yang dilakukan pedagang terkait peresmian mall. Koordinator Pasar Dinoyo, Sabil El Akhsan menyatakan, memang sebenarnya para pedagang ingin melakukan unjuk rasa saat peresmian. Para pedagang kecewa, karena rupanya investor tidak menggubris rekomendasi dari Komisi C DPRD Kota Malang. “Padahal komisi C sudah mengeluarkan rekomendasi agar investor mematuhi PKS, tapi mall tetap diresmikan,” tegasnya. Akan tetapi, melihat dari berbagai pertimbangan, akhirnya para pedagang mengurungkan niat mereka untuk melakukan aksi. Mereka memilih untuk berembuk bersama di Pasar Merjosari. Hasil rembukan, dikatakan Sabil, menegaskan kalau para pedagang kecewa

Manager Building PTD, Jufri Naz mengatakan, pihak PT CGA memberi batas waktu sampai pasar tradisional beroperasi. Dia menjanjikan, pasar tradisional akan beroperasi setelah lebaran bulan depan. “Bila tidak juga membayar uang pendaftaran, kita tinggal,” jelas Jufri kepada Malang Post usai peresmian MDC dan PTD, kemarin (7/6/15). Ditambahkan, kalau sampai saat tidak lebih dari 50 pedagang masih belum membayar uang pendaftaran. Jufri menegaskan, sudah berusaha menghubungi para pedagang tersebut untuk meminta agar pedagang segera membayar, akan tetapi para pedagang tak kunjung melakukan pembayaran. Bila sampai batas waktu yang ditentukan pedagang tersebut tidak ingin membayar, maka bedak yang telah PT CGA disiapkan akan dialihkan ke pedagang lain. “Kami tidak tahu maunya mereka (pedagang) apa, semua keinginan mereka sudah dipenuhi, tapi tetap ngotot tidak mau bayar,” kata Jufri. Catatan Malang Post, alasan sejumlah pedagang untuk tidak membayar biaya registrasi sebenarnya cukup kuat. Pasalnya, para pedagang menilai PT CGA telah banyak melakukan pelanggaran Perjanjian Kerja Sama (PKS), terutama mengenai pembangunan fisik. Dalam PKS tertulis, kalau pembangunan harus selesai 24 bulan setelah para pedagang direlokasi ke pasar penampungan sementara di Kelurahan Merjosari. Namun kenyataannya, sampai sekarang bedak-bedak dan berbagai fasilitas lainnya belum kelar dibangun. Padahal, para pedagang sudah direlokasi sejak Januari 2012. Selain itu, fisik bangunan juga bermasalah. Tinggi tidak sesuai dengan PKS, saluran air dan ventilasi tidak tersedia.

dengan tindakan investor yang tetap melakukan peresmian mall, meski pembangunan pasar tradisional belum selesai. “Hasil sidak dewan menilai kalau bangunan pasar tidak layak. Kami tidak menerima adanya launching, karena sudah keluar dari PKL. Seharusnya yang diselesaikan dulu, baru mall. Ini di sini eksekutornya Pemkot Malang, kami berharap Pemkot Malang segera mengambil sikap,” tandasnya. Sementara Wali Kota Malang HM Anton menyatakan kalau bangunan PTD saat diresmikan nanti harus layak untuk para pedagang berjualan. “Nanti semua kita libatkan, termasuk dinas pasar untuk melakukan pengawasan,” kata Anton. Orang nomor satu se-Kota Malang ini menuturkan kalau warga Kota Malang sebenarnya sudah menunggu kehadiran MDC, serta PTD. Karena itu, dia berharap agar masyarakat tidak terjebak oleh polemik yang terjadi di pasar Dinoyo ini. “Apapun itu belum bisa 100 persen, apa yang ada dulu ini bisa kita berikan ke masyarakat,” pungkasnya.

Baru Diresmikan Picu Kemacetan Tak hanya menuai polemik antara Investor PT CGA dan pedagang pasar, keberadaan MDC di kelurahan Dinoyo, Lowokwaru Kota Malang juga dikhawatirkan menjadi sumber kemacetan di jalur utama penghubung Kota Malang-Kota Batu itu. Kemacetan yang disebabkan mall empat lantai ini, mulai terlihat saat peresmian MDC, kemarin. Pantauan Malang Post kemarin, lalu lintas merambat pelan akibat peresmian MDC kemarin cukup panjang. Kendaraan menumpuk dari arah Kota Batu dan sebaliknya. Dari arah Kota Malang, penumpukan kendaraan terjadi sampai ke McD

Watugong. Warga khawatir, nantinya kemacetan justru menjalar ke jalan perkampungan di kawasan kelurahan Merjosari, Lowokwaru, Kota Malang. Dikonfirmasi mengenai kemacetan ini, Manager Building Koordinator PTD Jufri Naz menyatakan kalau kemacetan pada peresmian kemarin hanya merupakan euphoria sesaat atas diresmikannya MDC dan PTD. “Ini kan masih euphoria sesaat, hari-hari biasa tidak akan seperti ini,” ujarnya. Ditambahkan, pihaknya telah memberikan dokumen Amdalalin (analisis mengenai dampak lalu lintas) ke Dinas Perhubungan Kota Malang. Menurutnya, mereka juga sudah menyediakan jalur alternatif melalui jalan di kawasan RW 6. Akan tetapi, pengurus RW 6 Kelurahan Dinoyo, Agung Sarianto mengaku belum diajak berkoordinasi mengenai rekayasa jalan melalui jalan warga ini. Agung mengatakan, baru diajak berkoordinasi oleh pihak investor untuk rekayasa jalan saat peresmian saja, tanggal 7,8 dan 9 Juni 2015. Padahal, lokasi pemukiman warga yang berada tepat di belakang bangunan MDC dan PTD ini, akan dijadikan jalan alternatif untuk rekayasa lalu lintas saat terjadi kemacetan. “Tapi kami belum di ajak koordinasi untuk hari-hari seterusnya, koordinasinya baru untuk tanggal 7-9 Juni 2015 saja,” kata Agung. Menurutnya, space di antara bangunan MDC dan PTD sebelumnya menjadi jalan tembus warga untuk menuju kawasan RW 6 Dinoyo. Akan tetapi, sejak ada pembangunan MDC dan PTD, jalan tembus tersebut jadi tidak berfungsi. “Nanti kalau sudah jadi (bangunannya), khusus warga sini akan diberikan stiker untuk lewat jalan tembus di antara dua gedung ini,” kata Agung.(erz/ary)

Lebihi 30 Menit Dicoret dari SBMPTN Sambungan dari Halaman 1

Jadi nanti pas hari H sudah tahu ruangannya di mana karena ujian dimulai pagi hari mulai jam 7,” ungkap Drs. H. Heru Ach. Achadi, M.Si., Sekretaris SBMPTN Panlok 55 kepada Malang Post. Pengecekan ruangan ini menurut Heru sangat penting dilakukan oleh para peserta ujian agar lebih siap saat hari pelaksanaan. Juga karena jumlah ruangan yang sangat banyak sehingga peserta harus paham betul lokasi ujiannya. Terlebih ujian dimulai sangat pagi. Jika tidak mengetahui ruang ujiannya dikhawatirkan peserta bisa terlambat mengikuti ujian hanya karena bingung mencari ruang ujiannya. “Toleransi keterlambatan maksimal hanya 30 menit. Jika lebih dari itu tidak akan diperbolehkan masuk oleh pengawas. Jadi berhati-hati karena ini menentukan nasib peserta ke depannya,” papar Heru. Panlok Malang sendiri telah

melakukan pemetaan ruang ujian dari program saintek, soshum hingga campuran. Khusus untuk program saintek, ruang ujian akan disebar ke 13 instansi pendidikan seperti kampus Universitas Negeri Malang (UM), SMP Lab UM, SMA Lab UM, SMPN 4 Malang, SMAN 8 Malang, SMKN 2 Malang, SMKN 3 Malang, SMKN 4 Malang, SMAN 5 Malang, SMPN 8 Malang, SMPN 1 Malang, Universitas Katolik Widyakarya dan Universitas Merdeka Malang. Sedangkan untuk program soshum, ruangan yang disebar lebih banyak lagi dan melibatkan 17 instansi seperti UIN Maulana Malik Ibrahim Malang, ITN Malang, STIA Malang, MAN 1 Malang, SMAN 9 Malang, MAN 3 Malang, STIE Malang Kucecwara, Universitas Widyagama, STIKES Widyagama, Unisma, MTs N 1 Malang, SMK PGRI 3 Malang, SMAN 4 Malang,

Universitas Gajayana Malang, SMPN 13 Malang, SMAN 3 Malang dan Wilayah selatan kampus Universitas Brawijaya. “Tahun ini kami menggunakan sebagian wilayah UB dan tidak melibatkan UMM karena pertimbangan jarak yang terlalu jauh,” tandas Zainal Abidin, Mkom., petugas IT panlok 55 Malang. Sedangkan untuk program campuran, panlok hanya membutuhkan sebagian wilayah di kampus UB saja seperti Fakultas Hukum, Ekonomi Bisnis, Ilmu Administrasi, Teknik, Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Ilmu Budaya serta Gedung perpustakaan baru. Sementara itu, untuk memudahkan para peserta dalam mencari letak ruangan ujian, UB meluncurkan layanan website yakni maps.ub.ac.id yang bisa diakses oleh para peserta sejak Sabtu (6/6). Peserta yang bingung hanya perlu memasukkan nomor peserta ujian ke kolom yang telah disediakan

dalam website. “Setelah itu peserta bisa menemukan letak gedungnya dan ruangannya dimana dengan mudah,” tandas Anang kepada Malang Post. Layanan ini merupakan pertama kalinya diadakan oleh UB. Program yang diinisiasi oleh Lembaga Teknologi Informasi dan Komunikasi (LTIK) itu memang sengaja dirancang untuk memudahkan peserta mencari ruang ujian. Meski telah menyediakan layanan maps, Anang juga menyatakan, pihak kampus telah dilengkapi dengan papan petunjuk ruangan. Sama seperti Heru, Anang juga menyarankan kepada para peserta untuk melakukan survei sebelum pada H-1. ”Disurvei dulu mana ruang ujian yang akan digunakan keesokan harinya. Meski peserta tidak bisa masuk, tapi setidaknya mereka tahu letak ruang ujiannya dan akses menuju ruang tersebut,” pungkasnya.(nas/ary)

Kecanduan Sumbang Darah, Pernah Diberi Penghargaan Presiden Sambungan dari Halaman 1

Kepada Malang Post, dia bercerita, telah mendonorkan darah itu, sejak usia 17 tahun. Pada tahun 1985, dia masih duduk di kelas XI SMAN Bantur. “Saat itu, saya diajak teman-teman untuk ikut donor darah,” ujar Subagyo. Mulanya, dia ragu melakukan donor darah pertama kali tersebut. Namun, berkat dorongan teman-teman dan keluarganya, dia akhirnya memberanikan diri menyumbangkan darahnya. “Justru tubuh sata menjadi bugar dan sehat,” imbuhnya. Semenjak itu, dia ketagihan mendonorkan darahnya. Hingga dia memutuskan untuk menempuh studi keperawatan di Poltekes Kota Malang. Semenjak menempuh studi di Poltekes tersebut, dia semakin aktif mendonorkan darahnya. Karena tidak hanya manfaat bagi tubuh yang dia rasakan.

Melainkan, juga sekaligus bentuk kepedulian sosial terhadap sesasama. Apalagi, masyarakat Indonesia, banyak membutuhkan pasokan darah. Tingkat kecelakaan yang masih tinggi, kata dia, menjadi penyebab utama permintaan pasokan darah banyak. Permintaan darah yang paling banyak itu, berasal dari rumah sakit (RS). Selain itu, menjelang bulan puasa seperti sekarang, kebutuhan ampul darah semakin banyak. Sedangkan, cadangannya semakin menipis. “Untuk itulah, saya tergugah melakukan donor darah secara rutin,” imbuhnya. Dia mengatakan, setiap dua setengah bulan, selalu donor darah di Unit Transfusi Darah (UTD) PMI Kabupaten Malang. Hingga memasuki usia 47 tahun sekarang, dia telah melakukan donor darah

sebanyak 112 kali. Sedangkan untuk pola makan sehat, rutin dilakukan. Yakni makan sayur-sayuran yang mempunyai kadar zat besi tinggi. Selain itu, dia juga rutin makan buah-buahan, vitamin dan juga minum susu murni. Melalui pola makan makanan yang bergizi itu, menjaga kapasitas darah yang berada di tubuhnya. “Pernah suatu ketika saya tidak donor darah, malah bikin pusing. Donor darah itu, seperti ketagihan,” aku pria ramah ini. Yang paling penting kata dia, pasokan darah supaya tetap terjaga. Karena banyak masyarakat dan pasien membutuhkan darah, Golongan darahnya O, dapat diterima oleh semua golongan transfusi darah. Sehingga, dia mengaku bangga, darahnya itu dapat dimanfaatkan oleh orang yang membutuhkan. Kebang-

gaannya menjadi berlipat, ketika pada tahun 2013 yang lalu, mendapatkan penghargaan dari Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono. Karena dia termasuk menjadi salah satu prang dari 51 warga di Indonesia, yang berhasil melakukan donor darah sebanyak 100 kali. “Kalau pendonor darah sebanyak 50 kali itu, mendapatkan penghargaan dari pemerintah daerah, seperti bupati dan walikota,” terangnya. Kecintaannya terhadap dunia kesehatan dan donor darah terus berlanjut. Hingga dia memutuskan untuk bekerja sebagai perawat di Puskesmas Bantur. Dia berharap, kiprahnya tersebut dapat ditiru oleh yang masyarakat Kabupaten Malang. Karena melalui bentuk kepedulian donor darah itu, dapat menyelamatkan nyawa manusia lainnya.(binar gumilang/ary)

juga mempelajari sejarah itu. Tapi, juga hanya dari sisi Kristen. Begitu bertolak belakang. Riwayat kesalahpahaman sudah terbangun ribuan tahun. Tidak akan habis memperdebatkan itu. Maka, saya lebih menekankan aspek praktisnya. Ini kalau Indonesia diharapkan bisa mengubah citra Islam di dunia. Tapi, peran baru ini baru akan efektif kalau dua hal ini bisa kita penuhi. Pertama, ekonomi Indonesia harus sejajar dengan negara maju. Suara orang miskin cenderung diabaikan. Di bidang apa pun. Ini kenyataan. Kedua, demokrasi di Indonesia tidak boleh gagal. Demokrasi kita yang sudah (atau baru) berumur 15 tahun ini masih harus dimatangkan. Lembaga-lembaga hukum dan lembaga-lembaga politik masih agak jauh dari standar sebuah negara demokrasi. Untuk yang pertama, saya mengambil contoh Hongkong. Ketika Tiongkok masih miskin, orang Hongkong

memandang Tiongkok dengan nada merendahkan. Orang Hongkong yang berbahasa Kanton tidak mau belajar bahasa Mandarin. Dianggap bahasanya orang kampung. Setelah Tiongkok maju, pandangan itu berubah 180 derajat. Mereka kini dihidupi Tiongkok. Potensi Indonesia untuk bisa menjadi negara maju sudah terlihat jelas. Sudah di depan mata. Jangan sampai mundur lagi. Saya pernah menulis dalam waktu lima tahun ke depan (waktu itu, saya tulis tujuh tahun), Indonesia bisa menjadi negara terbesar ke-9 di dunia di bidang ekonomi. Kalau sampai kejayaan itu terjadi, nama Indonesia melambung di dunia. Suara Islam dari Indonesia otomatis kian didengar. Demikian juga di bidang demokrasi. Negara-negara Barat benci dengan yang bersifat otoriter. Tentu kita melihat mereka masih menggunakan standar ganda. Buktinya, mereka baik-baik saja dengan

negara yang tidak demokratis seperti Singapura. Kalau kita bisa membuktikan bahwa Islam benar-benar kompatibel dengan demokrasi dan Islam tidak menjadi hambatan bagi kemajuan ekonomi, maka akan sempurna: Islam, maju, demokrasi. Ten tu k ita tid ak p er lu menunggu kesempurnaan itu. Langkah harus terus dilakukan sejak tahap apa pun. Sambil menunggu kesempurnaan itu, saya mengusulkan perlunya dibangun forum “negara-negara demokrasi yang mayoritas penduduknya Islam”. Jangan lihat kualitas demokrasi di masing-masing negara itu. Demokrasi kita pun belum sempurna. Dengan kriteria itu, kini setidaknya ada 10 negara berpenduduk mayoritas Islam yang menganut sistem demokrasi. Indonesia-Turki, atau TurkiIndonesia, kelihatannya bisa menjadi promotor forum 10 negara itu. Dengan nama apa pun. Ini akan menjadi suara Islam yang “tidak seperti itu”.(*)

Kota Malang Bersaing Ketat dengan Kediri Sambungan dari Halaman 1

Padahal dalam multieven yang lain seperti Olimpiade, Sea Games dan PON, juara ditentukan oleh jumlah medali emas. Kalau menghitung poin, maka posisi Kota Malang pada hari Sabtu lalu masih berada di bawah Kota Kediri yang berada di posisi kedua dengan poin 136 dengan 20 emas, sedangkan Kota Malang 136 dengan 26 emas. Di gelanggang Porprov, kemarin. Pada hari pertama laga cabor tenis lapangan pada Porprov V Banyuwangi,Petenis Kota Malang Taufik Tri Wahyuda ditekuk oleh petenis Kabupaten Probolinggo Mohammad Hilmi Abdurrahman. Di Lapangan tenis GOR Tawang Alun Banyuwangi 7/6/2015, kemarin, Taufik telah berjuang keras. Bahkan pada laga tersebut Taufik sempat terjatuh beberapa menit karena cedera kaki. Adapun cabang balap sepeda meraih medali emas pertama di arena Porprov V Jatim di Banyuwangi. Satu emas balap sepeda diraih oleh Krismonita dari nomor ITT putri, sedangkan rekannya, Fajar meraih perunggu di nomor yang sama. Satu lagi medali emas diraih kontingen Kota Malang melalui cabang gulat melalui pegulat Arif Surodinoyo yang di kelas bebas 66 kg. Dengan demikian, sampai kemarin kontingen Kota Malang sudah mengumpulkan 28 medali emas, peraknya tidak bertambah dan perunggu menjadi 22. Medali emas yang diraih gulat ini melampaui target yang ditetapkan, yakni hanya satu emas. Ini dilandasi hasil

Porprov IV di Madiun yang lalu. Tapi selama pemusatan latihan, para atlet mengalami kemajuan yang pesat. Pelatih gulat, Wahyudi SPd mengatakan, keberhasilan tersebut tak lepas dari latihan keras dari para pegulatnya selama berlatih dan bertanding. “Persaingan peserta kali ini sangat ketat dan perolehan medalinya merata di beberapa daerah,” kata Wahyudi, guru olahraga SMA 9 tersebut. Ketua KONI Kota Malang Bambang DH Suyono terus berupaya agar bisa menyalip Kota Kediri. Meskipun emasnya lebih sedikit tapi peraknya lebih banyak. “Kami akan mengoptimalkan cabangcabang yang potensial menghasilkan banyak medali agar poin kami bertambah. Terus terang, posisi kami masih belum aman dari ancaman kota Kediri,” ujar Ba!mbang saat menyaksikan final gulat di hotel Mahkota Genteng kemarin. “Kami masih punya cabang andalan untuk menambah medali,” paparnya. Sementara itu, Wali Kota Malang H Moch Anton berjanji, akan datang ke Banyuwangi untuk memberikan semangat kepada para atlet. “Selasa (9/6) Insya Allah saya ke Banyuwangi, untuk melihat secara langsung pertandingan, sekaligus untuk memberikan semangat kepada para atlet,’’ tegasnya. Dia memang sempat kecewa saat mendengar tim sepak bola Kota Malang harus pulang lebih cepat dalam laga Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Timur 2015. Dia lebih ke-

cewa lantaran tim kebanggaan Kota Malang ini pulang dengan tangan hampa. Tidak satupun medali dapat dihasilkan, oleh anak didik Hartoyo ini. “Target kami sebetulnya adalah perak, tapi ini justru pulang lebih awal tanpa medali,’’ katanya dengan suara rendah. Ditemui Malang Post usai membuka Konferensi Istimewa Cabang GP Ansor NU Kota Malang di Ballroom Baiduri Sepah Café & Resto, Anton mengatakan sama sekali tidak menyangka jika Kota Malang tereliminasi pada babak penyisiha grup E. Itu karena selama ini, Haniful Karim dkk selalu bermain apik dan menunjukkan performa terbaiknya. Bukan itu saja, laporan dari pengurus sepak bola pun tidak pernah menunjukkan hasil yang mengecewakan. “Karena itulah, awalnya saya yakin jika tim ini mampu mendapatkan medali perak,’’ urainya. “Ya sudahlah, saya yakin para pemain sudah bekerja keras. Tim ini sudah berusaha sekuat tenaga, saya yakin itu,’’ imbuhnya. Kekalahan tim sepak bola Kota Malang ini diharapkan menjadi cambuk cabang olah raga lainnya, untuk meraih medali lebih banyak lagi. Anton mengaku, secara kesiapan Kota Malang sangat siap. Sehingga dirinya pun yakin Kota Malang masuk dalam lima besar perolehan medali di ajang Porprov Jatim 2015 ini. “Target kami mendapat medali sangat besar. Itu karena seluruh atlet yang dibawa betul-betul sudah siap,’’ katanya. (ira/nun)

Mahasiswa Berkurang 3.000, Dosen Tunggu NIDN Sambungan dari Halaman 1

”Di website forlap dikti itu jumlah mahasiswa kita tercatat mencapai 16 ribu. Padahal mahasiswa di kami ini sudah banyak yang di wisuda. Dan itu belum dikurangi. Sehingga jumlah mahasiswa di situ (website, Red) tetap banyak,” ungkap Nur Cholis kepada Malang Post. Berdasarkan data yang diberikan pihak IBU, tercatat mahasiswa berstatus aktif saat ini berjumlah 13.016 orang dari delapan jurusan yang ada di sana. Dari jumlah itu, jurusan yang paling banyak memiliki mahasiswa adalah pendidikan jasmani, kesehatan dan rekreasi yang mencapai angka 5.617 orang. Sedangkan untuk jumlah dosen, tercatat telah ada sejumlah 210 dosen yang siap memberikan dukungan pelayanan akademik di kampus IBU. Jumlah itu, menurut Nur Cholis telah mengalami peningkatan yang cukup tinggi dibanding sebelumnya. Namun sayangnya, beberapa tambahan dosen itu masih menjalani proses pengajuan Nomor Induk Dosen Nasional (NIDN) di Dikti. ”Sudah kita tambah dan masih dalam proses pengajuan NIDN. Karena masih belum ada NIDN jadi jumlah dosen

di pangkalan data Dikti masih belum bisa diupload,” imbuh Nur Cholis. Upaya pembenahan diri itu menurut Nur Cholis telah dilaporkan ke Koordinasi Perguruan Tinggi Swasta (Kopertis) wilayah VII dan tinggal menunggu surat pengajuan pengaktifan kembali status IBU. ”Pembenahan itu telah kami laporkan ke kopertis dan hingga saat ini masih menunggu surat pengajuan pengaktifan kembali IKIP Budi Utomo. Hanya itu saja. Kami sudah berbenah sejak lama dan tinggal menunggu hasil,” papar Nur Cholis. Nur Cholis juga menegaskan bahwa status nonaktif itu bukan berarti bahwa kampus ditutup dan semua aktivitas dihentikan. Ia menyatakan, masyarakat dan mahasiswa harus memahami betul arti status non aktif ini dan tidak perlu resah bahkan khawatir terkait status tersebut. ”Semua aktivitas masih bisa dilakukan. Nonaktif itu bukan berarti ditutup. Itu hanya peringatan dan kami juga telah melakukan upaya untuk mentaati aturan dari Dikti dengan menambah jumlah dosen,” tegasnya.

Ia juga menambahkan, status nonaktif itu bukan merupakan final. Masih ada tindakan yang bisa diupayakan untuk memulihkan status tersebut agar bisa kembali menjadi aktif. ”Jika masalahnya pada rasio dosen ya ditambah dengan menambah dosen seperti yang kami lakukan saat ini. Pihak kita juga tidak ada masalah konflik internal. Jadi ya tinggal menunggu saja. Jangan khawatir,” ujarnya. Selain menambah dosen, pihak IBU rupanya juga telah mengatur kuota penerimaan mahasiswa baru disesuaikan dengan jumlah dosen yang ada. Upaya itu sebagai salah satu tindak preventif untuk menjaga keseimbangan rasio dosen. Sementara itu, salah satu anggota Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) yang tidak ingin disebutkan namanya mengaku selama ini tidak menemui masalah dengan jumlah dosen. Dalam jurusannya pendidikan olahraga, menurutnya setiap kelas memiliki dosen yang sudah memadahi. ”Kalau di jurusan saya sendiri selama ini tidak ada masalah. Namun kalau di jurusan lain saya kurang tahu,” pungkasnya kepada Malang Post.(nas/ary)

Amel Alvi Mendadak Dangdut Sambungan dari Halaman 1

Pembuatan single dangdut diakui Amel menyita waktu cukup cepat yakni hanya dua minggu saja. Hal tersebut dikarenakan dedikasinya di dunia seni setelah lama tenggelam lantaran sibuk sebagai joki lagu

di lantai dansa. “Pembuatannya cuma dua minggu memang termasuk cepat. Aku pengen berkarya lagi di dunia seni,” imbuhnya dara yang juga berprofesi sebagai model ini.

Saat diminta memilih antara nge-Dj dan bernyanyi, mana yang akan Amel pilih? “Dua-duanya asyik. Aku suka musik, ngejalani bukan karena paksaan atau apapun,” pungkasnya.(kpn/ary) REDAKTUR: BAGUS ARY, LAYOUTER: ABDEE


RONCE NGALAM

Senin, 8 juni 2015

12

Sukses, Jadi Ikon Baru Kota Malang

Karya Anak Bangsa,

Kebanggaan Warga Malang Ijen Suites Resort & Convention Hotel ­ akukan Trial Opening L MALANG – Ijen Suites Resort & Convention Hotel di perumahan Ijen Nirwana Kota Malang,sejak akhir pekan kemarin mulai melakukan trial opening. Keberadaan hotel yang dibangun diatas lahan seluas 11.000 meter persegi ini diharapkan menjadi kebanggaan bagi masyarakat di Malang Raya. ‘’Terlebih hotel memiliki 174 kamar ini dibangun sebagai karya anak bangsa oleh arek-arek Malang. Dan kami dedikasikan sepenuhnya untuk turut memajukan pariwisata maupun perekonomian di Malang Raya,’’ papar Direktur Ijen Suites Resort & Convention Hotel Iwan Budianto SE

kepada Malang Post. Ditambahkan bahwa berkat kebersamaan dan kerja keras dari seluruh pihak,maka pembangunan fisik hotel telah selesai dan saat ini manajemen telah melakukan trial opening untuk mulai pengoperasiannya. ‘’Kami sangat berharap semoga karya arek-arek Malang ini bisa menjadi kebanggaan masyarakat di Malang Raya. Bahkan lebih dari itu,juga menjadi kebanggaan masyarakat di seluruh ­Indonesia,’’ papar Iwan Budianto. Diungkapkan, nilai investasi hotel megah ini mencapai sekitar Rp. 150 miliar hingga Rp. 200 miliar. Menariknya,pengelola hotel tidak hanya akan menjual pelayanan prima, namun juga nuansa Kota Malang yang terkenal aman, tenteram, sejuk, dan indah. Salah satunya adalah Ruang Terbuka Hijau (RTH) disiapkan 70:30,

meski aturan pemerintah 80:20. Hal inilah sekaligus menjadi nilai jual tersendiri bagi para tamu. ‘’Sedangkan convention hall yang sekarang finishing untuk pembangunannya dapat menampung 114 table (meja, red). Dan ini merupakan convention hall sebagai fasilitas hotel terbesar di Kota Malang,’’ cetusnya didampingi Komisaris PT Agit Perkasa yang membangun hotel ini,Ir.R.Agoes Soerjanto. Iwan Budianto menambahkan pihaknya melakukan trial opening terlebih dulu sembari menerima berbagai masukan dan saran dari berbagai pihak. Dicontohkan,akhir pekan kemarin,keluarga besar Makota Rider dan beberapa pihak lainya berkesempatan melakukan acara kebersamaan dilanjutkan bermalam di Ijen Suites Resort & Convention Hotel.

MALANG – Menggemaskan! Begitulah kata yang pas menggambarkan aksi tujuh penari cilik berusia sekitar 3-6 tahun pada hari terakhir Festival Kampung Celaket III kemarin (7/6/15). Dengan percaya diri, mereka mulai beraksi, menggerakan pinggul dan tangan, meloncat dengan kaki satu, kemudian kembali menggoyangkan pinggulnya. Sesekali mereka berputar bersamaan, kemudian berlari-lari kecil. Hal ini tak jarang membuat para pengunjung kegiatan bertajuk Ruwat Nuswantoro tertawa melihat aksi kocak mereka. Mulai ibu-ibu, sampai kakeknenek pun tertawa geli saat para penari cilik ini menggoyangkan pinggul dan mengangkat kedua tangannya ke atas, menirukan kijang yang sedang bersenang-senang. Itulah sedikit gambaran pada hari terakhir Festival Kampung Celaket III kemarin. Para penari cilik dari Sanggar Swastika asal Pujon Malang ini, menarikan Tari Kijang dan berhasil menghibur para pengunjung usai hujan mengguyur Kota Malang kemarin siang. Tak hanya itu, penampilan vokal grup, artis dangdut dan tarian lain persembahan Sanggar Swastika, tak kalah seru dari tari kijang yang diperagakan tujuh penari cilik itu. Pada malam harinya, suasana semakin

meriah karena puluhan seniman dari pulau Dewata Bali juga menyuguhkan penampilan terbaiknya. Tarian kecak, yang sudah mendunia ini, tadi malam juga ditampilkan pada hari terakhir Festival Kampung Celaket III. Alhasil, aksi dari para seniman Bali ini menutup rangkaian Festival Kampung Celaket III.”Kami bersyukur, Festival Kampung Celaket III ini berjalan lancar selama tiga hari dan berhasil menghibur masyarakat Kota Malang,” ujar Ketua Pelaksana Festival Kampung Celaket III Hanan Jalil, kemarin. Selama tiga hari sejak Jumat (5/6/15) lalu, kegiatan dengan nama lain Internasional Cross Cultural Celaket Festival (ICCCF) memang telah menyita perhatian publik. Bahkan tidak hanya warga Malang saja yang perhatiannya tersita, Festival Kampung Celaket III ini juga berhasil menarik perhatian para seniman mancanegara. Dengan penampilan kesenian rakyat dan tradisional dari berbagai daerah di nusantara ini, Festival Kampung Celaket III dinilai pantas menjadi ikon baru di Kota Malang. “Rencananya tahun depan akan kami selenggarakan lagi dengan lebih meriah. Kami harap, ini bisa menjadi ikon baru Kota Malang, karena kesenian semacam ini harus terus dilestarikan,” tegas Hanan. Baca Sukses... Hal.10

Dicky Bisinglasi/ Malang Post

EKSPRESIF: Penari cilik membawakan tari Kijang pada hari terakhir Festival Kampung Celaket III, kemarin.

Baca Karya... Hal.10

Ijen Suites Resort & Convention Hotel

Nikmati Kesejukan dan Kemewahan MERDU : Hiburan band dari musisi Malang menghibur tamu dan undangan. KEBERSAMAAN : Direktur Ijen Suites Resort & Convention Hotel,Iwan Budianto SE menikmati kebersamaan dengan keluarga besar Makota Rider. MENGUNDANG SELERA: Beragam hidangan lezat disajikan koki berpengalaman.

MEWAH: Ijen Suites dilengkapi berbagai fasilitas mewah dan nyaman untuk para tamu.

MEGAH : Ijen Suites Resort & Convention Hotel karya anak bangsa didedikasikan untuk masyarakat di Bumi Arema.

IJEN Suites Resort & Convention Hotel mulai melakukan trial opening. Keluarga besar Makota Rider akhir pekan kemarin berkesempatan melakukan acara penuh kebersamaan di hotel mewah terletak di perumahan Ijen Nirwana ini. foto-foto Guest Gesang/ Malang Post

SOCIETY PLUS

RUBRIK INI MEMUAT ATAUPUN MENGABADIKAN SEGALA KEGIATAN ANDA YANG SPESIAL

SEMINAR, PERNIKAHAN, LAUNCHING PRODUK, ULANG TAHUN, PERESMIAN, REUNI DAN SEJENIS LAINNYA

CONTACT PERSON: HANA (08123356850), OCI (081334740277)

REDAKTUR: nugroho, LAYOUTER: har


AREMA SPORT

Senin, 8 juni 2015

13

Buffon: Barcelona Tim Terbaik Penjaga gawang Juventus, Gianluigi Buffon harus mengubur mimpinya untuk meraih gelar Liga Champions pertamanya. Meski gagal mewujudkan mimpinya dan gagal membawa Juve meraih treble, Buffon tetap berlapang dada dan memberikan pujian kepada sang lawan. Baca Buffon... Hal.14

Pesta Fans

Seluruh Dunia BERLIN - Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu nampak tak bisa menyembunyikan kegembiraannya usai Lionel Messi dkk berhasil mengalahkan Juventus dengan skor 3-1 dan berhak atas trofi Liga Champions. Trofi tersebut juga sekaligus melengkapi treble Barcelona di musim ini. Saking gembiranya, Bartomeu mengajak para fans Barcelona di seluruh penjuru dunia untuk berpesta. Kegembiraan tersebut terasa luar biasa

karena musim lalu Barcelona gagal meraih satu gelar pun. “Ini gila, atmosfer kegembiraan sedang menyelimuti klub ini berkat keberhasilan meraih treble kedua. Ini adalah hal yang unik dan semua fans Barcelona di seluruh dunia harus ikut berpesta.” tuturnya bahagia. “Malam ini Juventus tambil sangat baik, namun

PESTA: Pemain Barcelona pesta setelah tampil juara Liga Champions dengan mengalahkan Juventus 3-1 di Berlin. Dan Suarez melakukan selebrasi setelah mencetak gol kedua untuk Baulgrana.

k a m i adalah tim yang lebih baik. Tim ini masih memiliki masa depan cerah yang masih menunggu kami.” katanya. Barcelona menahbiskan diri sebagai kampiun Liga Champions 2014/2015 setelah menekuk Juventus dengan skor 3-1 (1-0) di Olympiastadion, Minggu (7/6) dini hari WIB. Baca Pesta... Hal.14

MAKIN SEMANGAT BERSAMA ALFAMART Senam Rampal yang digelar Malang Post dan Kodim 0833 Kota Malang di Lapangan Rampal, Minggu pagi kemarin berlangsung sangat meriah. Apalagi, panitia menyediahkan hadiah untuk peserta maupun pengunjung. Puluhan merchandise dan peralatan rumah tangga persembahan Alfamart, yang selalu memberikan dukungan.

REDAKTUR: jons, LAYOUTER: dj amiel


AREMA SPORT

Senin, 8 juni 2015

14

Izin Tak Masalah

Guest Gesank/Malang Post

MERIAH: Instruktur senam bersama ribuan senamer penuh semangat di Lapangan Rampal, kemarin.

Senam Rampal Bertabur Hadiah MALANG – Senam Rampal bersama Malang Post dan Kodim 0833 Kota Malang di Lapangan Rampal, Minggu pagi kemarin bertabur hadiah. Puluhan merchandise lucu dan peralatan rumah tangga, diberikan kepada peserta senam yang beruntung. Hadiah tersebut persembahan Alfamart, yang menjadi sponsor senam. Mami Yanti, salah satu senamers yang beruntung mendapat hadiah utama nampan oval warna hitam. Hadiah tersebut diberikan, setelah struk belanja Alfamart yang tertulis

namanya disebut oleh Koordinator Senam Rampal, H Sudarno Seman. “Yang beruntung mendapatkan nampan oval, Mami Yanti,” ucap H Sudarno Seman, lewat pengeras suara sembari meminta Mami Yanti mendekat panggung untuk menerima hadiah. Selain hadiah kepada peserta senam, Alfamart juga membuka bazar murah. Salah satunya adalah paketan minuman suplemen. Hanya dengan Rp 10 ribu, bisa mendapatkan minuman suplemen ukuran 1,5 liter dan lima botol minuman minute purple. “Kami juga memberikan diskon

Taekwondo Bawa Pulang Tujuh Medali BANYUWANGI - Atlet taekwondo Kota Malang berhasil mendulang tujuh medali dari 12 atlet yang diturunkan dalam ajang Porprov Jatim V di Banyuwangi. Tujuh medali yang diraih, dua medali emas, dua perak dan tiga perunggu. Medali emas diraih Yunida Hary Wardany di kelas under 49 kilogram, dan Desva Arianti Manurung yang turun di kelas under 46 kilogram. “Alhamdulillah, dihari kedua cabor taekwondo kita bisa meraih dua emas, dan satu perak dan satu perunggu,” kata Ketua Pengurus Taekwondo Indonesia Cabang Kota Malang Bambang Kalijogo kepada Malang Post, kemarin. Sebelumnya di hari pertama pertandingan di cabor taekwondo, Kota Malang berhasil meraih satu perak dan dua perunggu. Untuk meraih medali emas, Yunida Hary Wardany yang turun di kelas under 49 kilogram harus berhadapan dengan atlet terbaik Kota Blitar. Dalam dua babak, Yunida mampu dengan mudah mengalahkan lawannya. Hal yang sama juga dihadapi Desva Arianti Manurung yang turun di kelas under 46 kilogram. Dengan kualitas skill yang dimilikinya, dia mampu mengalahkan lawannya yang berasal dari Ponorogo. Hanya saja, di final ketiga, atlet andalan Kota Malang, Annafi Maharani di kelas under 57 kilogram, yang digadang-gadang bisa melengkapi jumlah medali emas, harus kalah poin dengan atlet andalan Kabupaten Lumajang. “Selisih poinya hanya sedikit. Penentuan kemenangannya di dua detik terakhir, wasit melihat tendangan lawan mengenai kepala, padahal tendangan itu kena tangan. Itu yg membuat Rani sedih. Harusnya dia menang dengan selisih satu poin,” ungkapnya. Diakuinya fisik Rani belum pulih 100 persen, dua minggu sebelum berangkat ke Banyuwangi, Rani sempat terkena thypus. Tapi dengan semangatnya besar, Rani masih mampu mempersembahkan medali perak untuk Kota Malang. “Hasil ini sudah sesuai dengan target awal kita, empat atlet harus dapat menembus partai final dengan duia emas yang kita raih,” ungkapnya. Dengan hasil raihan ini, Bambang cukup bersyukur empat atletnya bisa masuk final, sesuai dengan target awalnya, meski hanya mampu membawa pulang dua emas, dua perak dan tiga perunggu. Tapi semua prestasi medali sangat berharga, karena perolehan setiap medali dihitung poinnya. Raihan ini mampu mengantarkan Kota Malang di posisi kedua sementara perolehan medali Porprov V Jatim, di bawah Kota Surabaya. Di bawah Kota Malang ada Kota Kediri, Gresik, dan Kabupaten Malang. (aim)

belanja hingga 70 persen. Diskon tersebut khusus untuk kemasan belanja yang terlihat rusak, namun isinya masih bagus. Seperti peralatan kamar mandi,” ujar Awal Tri Cahyana, Marketing Manager PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk. “Selain itu kami juga membuka bazar dengan harga promo. Termasuk setiap pembelian di bazar ini, akan mendapatkan struk. Dan struk tersebut dikumpulkan untuk undian hadiah,” sambungnya. Sementara itu, Senam Rampal Minggu kemarin sangat meriah. Dengan mengenakan dresscode

warna merah, peserta senam terlihat bersemangat mengikuti irama dan gerakan instruktur. Gerakan Zumba yang menjadi idola Senam Rampal, menjadi pembuka gerakan senam. Sedangkan di akhir Senam Rampal, gerakan Goyang Dumang serta Chacha menjadi gerakan penutup atau pendinginan. “Untuk dresscode minggu depan tetap menggunakan warna merah. Minggu depan senam terakhir, karena setelah itu bulan Ramadhan. Senam Rampal akan dilanjutkan lagi setelah lebaran,” jelas Sudarno.(agp/jon)

Ahmad Nufiandani

Mainkan Tiga Asing Puji Penampilan Dani MALANG – Ahmad Nufiandani, mendapat pujian dari pelatih Arema Cronus. Penampilannya di Timnas U-23 saat melawan Kamboja di SEA Games 2015 Sabtu malam lalu, dinilai sangat bagus. Apalagi, pemain muda berbakat tersebut juga ikut menyumbang satu gol dan satu assist. “Saya tidak memuji, tetapi memang penampilan Dani (Ahmad Nufiandani, red) sangat bagus saat lawan Kamboja. Termasuk juga permainan tim secara keseluruhan. Khusus untuk Dani, dia bisa menjadi talenta masa depan, jika permainannya terus ditingkatkan,” ungkap Joko ‘Gethuk’ Susilo. Gethuk mengatakan, bahwa penempatan posisi Dani memang sangat pas. Selain bisa menyerang dengan mengandalkan kecepatannya, Dani juga bisa membantu pertahanan. Terbukti, pemain asal Pare Kediri ini, bisa ikut menyumbangkan gol dari 6 gol yang dilesakkan ke gawang Kamboja. “Timnas U-23 saat melawan Kamboja memang bermain sangat bagus. Ini karena didukung dengan mental dan semangat pemain yang mulai meningkat. Selain itu, juga karena factor lapangan yang bagus. Pokoknya permainan Timnas U-23, jauh lebih bagus dari sebelumnya,” tuturnya. Permainan cepat dan menyerang, yang diper-

mainkan tim asuhan Aji Santoso ini, diharapkan bisa terlihat kembali pada pertandingan berikutnya. Termasuk ketika Timnas U-23 ini lolos ke babak berikutnya, diharapkan bisa berkembang. “Jika setiap pertandingan seperti saat bertanding melawan Kamboja, mungkin Timnas U-23 bisa lolos ke babak berikutnya dengan mulus. Tetapi sebagai pecinta bola, kami berharap Timnas U-23 bisa selalu memenangkan pertandingan,” katanya. Sekadar diketahui, Timnas U-23 pesta gol ke gawang Kamboja di ajang sepakbola SEA Games 2015 pada Sabtu malam lalu. Enam gol diciptakan oleh Muchlis Hadi Ning S yang menciptakan hattrick, Ahmad Nufiandani, Wawan serta Evan Dimas. Babak pertama, Timnas U-23 unggul 2-0 setelah Muchlis Hadi Ning S mencetak gol menit 12 memanfaatkan umpan dari Adam Alis. Kemudian, Ahmad Nufiandani memperbesar kemenangan timnas U-23 menjadi 2-0 lewat golnya pada menit 37. Gol kedua Dani lewat kerja sama Paulo Sitanggang dan Evan Dimas yang diakhiri dengan umpan terobosan Paulo. Dani yang berlari dengan cepat berhasil menguasai bola dan menempatkan bola di pojok kanan gawang Kamboja.(agp/jon)

Pesta Fans Seluruh Dunia

MALANG – Tim pelatih Arema Cronus, menatap pertandingan melawan Bali United pada Minggu 14 Juni 2015 nanti, sebagai laga penting. Bukan sebagai laga eksibisi untuk mengisi kevakuman kompetisi. Pelatih tetap ingin mempecundangi Serdadu Tridatu di kandang Singa. “Semua pertandingan adalah final. Termasuk laga melawan Bali United, Minggu nanti. Kami tidak menganggap pertandingan itu hanya eksibisi, sehingga pemain harus tampil all out,” ungkap pelatih Arema Cronus, Joko ‘Gethuk’ Susilo. Sebelumnya, saat pra kompetisi beberapa waktu lalu, Arema Cronus sudah bertemu dengan tim asuhan Indra Sjafri. Pertemuan kedua tim saat Kompetisi Bali Island Cup (BIC). Saat itu, Arema Cronus yang datang sebagai tim tamu, bermain dengan hasil imbang. “Nah ketika nantinya Bali United bermain ke Stadion Kanjuruhan Kepanjen, tidak ada kata bermain imbang, apalagi sampai kalah. Arema Cronus harus bisa memenangkan pertandingan,” ujarnya. Sebagai persiapan timnya, hari ini Ahmad Bustomi dkk, akan kembali menjalani program latihan, setelah libur selama dua hari. Latihan hari ini, sementara akan fokus pada rekondisi atau pemulihan kondisi pemain. Stamina pemain setelah libur dua hari, harus ditingkatkan lagi. “Baru setelah latihan rekondisi tersebut, pada Selasa, Rabu dan Kamis nanti, kami akan masuk pada latihan inti. Pemain akan kami berikan materi tehnik dan taktik, yang akan diperagakan saat menghadapi Bali United,” tuturnya. Bagaimana untuk para pemain asing ? Gethuk mengatakan bahwa, semua pemain asing yang dimiliki Arema Cronus siap untuk diturunkan. Sanksi FIFA yang menjatuhkan hukuman bahwa pemain asing dilarang merumput sepakbola di Indonesia, sama sekali tidak mempengaruhi. Seluruh pemain dikatakanya sudah siap untuk dimainkan. “Termasuk tiga pemain asing, yaitu Faibano Berltrame, Sengbah Kennedy serta Yao Rudi. Tetapi akan kami lihat dulu seperti apa perkembangan permainan nanti,” paparnya.(agp/jon)

Buffon: Barcelona Tim Terbaik

Sambungan dari Halaman 13

Barcelona langsung unggul cepat melalui donasi Ivan Rakitic saat pertandingan baru berlangsung empat menit. Mendapat umpan dari Andres Iniesta, Rakitic sukses mengelabui Gianluigi Buffon. Juventus sempat menyamakan kedudukan lewat Alvaro Morata pada menit ke-55. Tapi, setelah itu pertandingan menjadi milik trisula Barcelona Lionel Messi, Luis Suarez dan Neymar alias MSN. Suarez membawa Barcelona kembali leading pada menit ke-68. Penyerang asal Uruguay tersebut harus berterima kasih pada Messi yang mempu melepaskan tendangan keras yang tak bisa ditangkap dengan baik oleh Buffon. Neymar menutup pertandingan lewat golnya sesaat sebelum laga usai. Berawal dari serangan balik, Neymar yang mendapat assist dari Pedro Rodriguez sukses menaklukkan Buffon. Hasil itu membuat Barcelona sukses membukukan treble winners. Sebelumnya, Barca sukses menjuarai La Liga dan Copa Del Rey. Itu merupakan treble winners kedua setelah Barca sempat melakukannya musim 2009 silam. Sementara Itu gelandang Juventus, Paul Pogba mengatakan, gol yang dicetak Morata dengan menyamakan kedudukan 1-1 di babak kedua me-

MALANG – Laga eksibisi Arema Cronus kontra Bali United, hari Minggu 14 Juni 2015 nanti di Stadion Kanjuruhan Kepanjen, besar kemungkinan jadi digelar. Izin pertandingan sudah tidak ada masalah. Hanya tinggal menunggu formalitas tertulis dari pihak kepolisian. Pernyataan tersebut disampaikan Ketua Panpel Arema, Abdul Harris kepada Malang Post kemarin siang. Ia menegaskan, bahwa secara lisan izin pertandingan sudah tidak ada masalah. Pihak kepolisian sudah memberikan sinyal lampu hijau untuk pertandingan nanti. “Soal izin sudah tidak ada masalah. Kami sudah berkoordinasi dengan Polda Jatim. Secara lisan, pihak Polda Jatim tidak mempermasalahkan pertandingan tersebut. Malahan izin pertandingan diserahkan ke Polres Malang,” terang Abdul Harris. Terkait pengajuan surat izin, Harris mengatakan bahwa secara tertulis sudah diberikan ke Polres Malang, hari Sabtu (6/6) lalu melalui Kasat Intel. “Mungkin surat izinnya belum sampai ke Kapolres Malang. Tetapi saya yakin bahwa izin pertandingan pasti diberikan, karena ini hanya hiburan untuk masyarakat dan Aremania,” ujar Kepala UPTD Stadion Kanjuruhan ini. Tentang persiapan lain, dikatakannya sudah tidak ada masalah. Mulai dari penginapan hingga transportasi untuk tim tamu sudah disiapkan. Termasuk perangkat pertandingan dan infrastruktur lainnya, juga sudah siap dan tidak masalah. “Kami bersama Aremania pasti akan membantu mengamankan jalannya pertandingan. Karena selama ini, Aremania selalu cinta damai dan bisa bersikap dewasa,” tuturnya. Untuk harga tiket pertandingan sudah ditetapkan. Ekonomi sebesar Rp 30 ribu, VIP sebesar Rp 50 ribu dan VVIP sebesar Rp 75 ribu. Harga tiket tersebut sengaja dinaikkan dari sebelumnya Rp 20 ribu untuk ekonomi. Kenaikan tiket karena untuk membantu pemain yang minim pendapatan, sejak kevakuman kompetisi. “Meskipun harga tiket kita naikkan, saya yakin bahwa pertandingan nanti akan dipenuhi oleh Aremania. Karena selama ini Aremania sudah rindu dengan pertandingan sepakbola,” paparnya.(agp/jon)

Sambungan dari Halaman 13

mang sempat membangkitkan rasa percaya dirinya. “Kami percaya ketika mampu menyamakan kedudukan 1-1. Kami pikir bisa memenangi pertandingan, tapi setelah mereka mencetak gol kedua, kepala kami tertunduk. Kami terus berjuang, tapi mereka mencetak gol di akhir,” kata Pogba seperti yang dilansir Sky Sports. Usai pertandingan, Pelatih Barcelona, Luis Enrique mengatakan tak pernah berpikir untuk bisa merengkug tiga gelar. Ia mengatakan hanya terus fokus untuk memenangi laga yang dimainkan. “Saya tidak pernah berpikir kami akan menang treble, tapi selalu mencoba untuk bekerja dengan baik,” kata Enrique seperti yang dilansir UEFA. Enrique sendiri mengaku bahwa kemenangan yang diraih karena skuatnya tak pernah bosan untuk berjuang. “Para pemain ini telah menunjukkan bahwa mereka tidak bosan menang,” katanya. Pencapaian luar biasa itu membuat raksasa La Liga tersebut berhasil menyamai rekor dari Bayern Munchen dan Liverpool. Bayern terakhir kali menjadi juara di tahun 2013 lalu, sedangkan Liverpool di tahun 2005 silam. Sempat dibungkam oleh Benfica di

tahun 1961 dan Steau Bucharest di tahun 1986, Barca akhirnya berhasil memutus kutukan di Eropa pada tahun 1992 di London, usai mengalahkan Sampdoria. Barca kembali tampil di final pada tahun 1994 untuk menghadapi raksasa Italia lainnya, AC Milan. Namun saat itu Blaugrana dihajar dengan skor 4-0. Pada tahun 2006, dipimpin oleh Ronaldinho, Barcelona berhasil mengalahkan Arsenal dengan skor 2-1. Barcelona kembali melanjutkan rekor apik saat menghadapi wakil Inggris dengan mengalahkan Manchester United dua kali di tahun 2009 dan 2011. Saat ini Barcelona hanya tertinggal dari AC Milan dan Real Madrid saja untuk urusan koleksi terbanyak trofi Liga Champions. Neymar Menangis Bintang Barcelona, Neymar tak mampu membendung air matanya usai dirinya berhasil membantu Barca mengalahkan Juventus di final Liga Champions dini hari kemarin. Neymar merasa dirinya telah menjalani musim yang gemilang. Ia juga mengklaim kalau pencapaiannya di musim ini merupakan titik tertinggi dalam karirnya. “Saya melihat para sahabat saya datang langsung ke stadion. Saat saya melihat ke belakang, semua yang sudah

saya impikan bersama putra saya dan seluruh pengorbanan keluarga saya, saya tidak bisa membendung air mata ini.” kata Neymar emosional. “Saya sudah menjalani berbagai momen mengagumkan musim ini namun ini adalah titik tertinggi dalam perjalanan karir saya. Ini adalah laga terbesar saya. Hari ini akan selalu hidup dalam memori saya.” katanya. Neymar berhasil mencetak satu gol yang menghantarkan Barcelona menjuarai Liga Champions sekaligus memenuhi target mereka meraih treble di musim ini. Performa gemilang Neymar di sepanjang musim ini jelas membuat dirinya disebut-sebut sebagai salah satu kandidat kuat peraih Ballon d’Or. Kendati demikian Neymar menutup kemungkinan tersebut dengan mengatakan kalau Ballon d’or sudah ada pemiliknya. “Ballon d’Or? Trofi tersebut sudah ada pemiliknya, pemain nomor 10 di tim ini adalah pemiliknya.” kata Neymar yakin. “Lionel Messi adalah pemain terbaik di dunia, dia adalah pemain yang mampu menciptakan perbedaan. Meski begitu saya berharap untuk bisa masuk dalam tiga besar dan berdiri di podium.” tutupnya. (jpnn/ vvn/ fcbl/jrc bln/jon)

Menurut kapten Juventus ini Barcelona adalah tim terbaik saat ini. “Setelah istirahat kami yakin kalau kami bisa melakukan comeback, namun sayang kami gagal melakukannya. Tim terbaik telah menang hari ini.” puji Buffon. “Dalam sepak bola kadang tim terbaik justru kalah, namun tidak dalam kasus ini. Namun hal terpenting adalah bukti bahwa kami mampu menghadapi tim sekuat Barca.” pungkasnya. Buffon juga secara gamblang menyebutkan kalau timnya sama sekali tidak difavoritkan saat menjalani partai final. Buffon juga menyebutkan kalau Barcelona sangat layak keluar sebagai juara. Selain itu kiper berusia 37 tahun tersebut juga mengatakan kalau dirinya masih ingin bermain untuk tiga tahun kedepan. “Di final jika anda adalah tim yang lebih kuat, anda memiliki kesempatan lebih besar untuk memang. Hari ini kami bukanlah favorit dan Barcelona memang layak menang.” kata Buffon. “Saya ingin bermain di level tinggi seperti ini untuk tiga tahun ke depan dan kemudian saya akan memutuskan untuk berhenti. Semoga saya saja masih bisa mewujudkan mimpi saya sebelum saya pensiun.” tandasnya. Sementara itu Manajer Barcelona, Luis Enrique memuji penampilan Buffon. Menurutnya Buffon tampil luar biasa di laga final, kendati pada akhirnya ia harus kebobolan 3 gol. Memang Buffon sempat melakukan beberapa penyelamatan gemilang, diantaranya adalah sepakan keras Dani Alves di babak pertama yang mampu dimentahkannya, serta tendangan keras Luis Suarez dari dalam kotak penalti. “Anda tidak memenangkan setiap pertandingan dengan mudah. Kami harus menderita terlebih dahulu menghadapi tim hebat seperti Juventus.” tuturnya. “Buffon tampil luar biasa. Di awal babak kedua Juventus menekan kami dan berhasil menyamakan kedudukan. Itu adalah momen tersulit kami. Babak pertama merupakan milik kami.” tandas Enrique.(fcb/jrc/bln/jon) REDAKTUR: jons, LAYOUTER: dj amiel


Senin, 8 juni 2015

SEA Games

Juara Nasional DNC

Banteng Muda ke Maroko JAKARTA- SSB Banteng Muda dari Malang Raya dinobatkan sebagai juara nasional AQUA Danone Nations Cup (AQUADNC) 2015, Minggu (7/6) kemarin. Prestasi luar biasa ini diraih setelah mengalahkan SSB Batu Agung dari Kalimantan Selatan pada pertandingan final di Stadion Soemantri Brodjonegoro, Kuningan, Jakarta. Kemenangan diperoleh melalui gol tunggal Marcel Andre Kusuma dalam pertandingan 2x10 menit. Kemenangan ini secara otomatis menjadikan SSB Banteng Muda berhak mengenakan seragam Merah Putih mewakili Indonesia di putaran Final Dunia Danone Nations Cup 2015 di Maroko 22 – 26 Oktober mendatang. Mereka akan menghadapi 31 tim nasional negara lainnya. ‘’Alhamdulillah, kita juara lagi dan mewakili Indonesia ke ajang internasional. Ini adalah prestasi yang sangat luar biasa,’’ kata CEO Banteng Muda Haris Thofly kepada Malang Post, semalam. Banteng Muda juga pernah mewakili Indonesia di ajang yang sama di Afrika Selatan 2010 lalu. ‘’Prestasi ini kedua kalinya bagi Banteng Muda,’’ tambah pria yang juga dosen Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) ini. Selanjutnya tim Banteng Muda akan melakukan serangkaian persiapan untuk

JUARA: Komisaris Danone AQUA, Lisa Tirto Utomo, Pelatih AQUADNC 2015, Jacksen F. Tiago, Presiden Direktur Danone AQUA, Charlie Cappetti, Brand Director Danone AQUA, Febby Intan dan Mantan Pelatih Timnas Indonesia U-19 Indra Sjafri bersama SSB Banteng Muda, kemarin. menghadapi Final Dunia DNC di Maroko. Antara lain dengan mengikuti training camp. Tahun ini tim nasional tersebut akan dibimbing lagi secara langsung dan intensif oleh mantan pelatih sepakbola Persipura dan Timnas yang juga berasal dari Brazil, Jacksen F. Tiago. Marcel Andre Kusuma, kapten SSB Banteng Muda, mengaku sangat bangga bisa membawa timnya mewakili Indonesia ke ajang bergengsi sepak bola usia dini. “Perasaan ini tidak tergambarkan. Kami luar biasa senang bisa menjadi juara nasional AQUADNC 2015. Terima kasih AQUA DNC karena kami bisa bertemu dengan kawan-kawan baru dan bersenang-senang selama final nasional,’’ kata Marchel Andre

Kusuma. “Selamat untuk adik-adik tim pemenang yang telah berjuang dengan keras dalam setiap pertandingannya mulai dari regional hingga nasional. Kami sangat bangga menyaksikan semangat anak-anak yang begitu besar hingga pada putaran akhir babak final. Ini sungguh menggambarkan tujuan kami yaitu menghadirkan AQUA DNC sebagai wadah anakanak Indonesia yang mencintai sepakbola untuk bergembira bersama dalam bermain sepakbola. Selain itu juga sambil mengenal atmosfer pertandingan serta nilai sportivitas dan semangat pantang menyerah dalam mewujudkan mimpi,” kata Brand Director Danone AQUA Febby Intan. “Kami ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya ke-

pada seluruh pihak yang telah mendukung terselenggaranya festival sepakbola anak-anak usia 10-12 tahun terbesar di Indonesia ini. Semoga persiapan menyongsong Final Dunia DNC 2015 berjalan dengan lancar sehingga anak-anak Indonesia mampu bermain lepas dan membawa pulang pengalaman yang berharga,” lanjutnya. Sementara itu Deputi IV Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga, Kementerian Pemuda Olahraga Republik Indonesia, Djoko Pekik juga mengucapkan selamat kepada tim Banteng Muda. “Kami sangat senang karena AQUADNC 2015 telah berjalan dengan lancar hingga menghasilkan tim pemenang pada babak final ini. Diharapkan bibit-bibit baru atlet yang

berkualitas akan lahir melalui festival sepak bola anak-anak ini. Serta melalui pembinaan yang berkelanjutan akan turut memperkuat Timnas Indonesia. Terima kasih sekali lagi Danone AQUA kepada penyelenggara, yang telah menghadirkan AQUA DNC sebagai pilar pembinaan sepakbola usia dini hingga menghasilkan atlet-atlet yang berbakat sebagai olahragawan andalan nasional demi kemajuan sepak bola Indonesia melalui AQUADNC. Selamat kepada pemenang. Buatlah bangga Indonesia di Maroko sana,’’ kata Djoko Pekik. Tidak hanya itu saja, tim Banteng Muda U-15 juga akan berangkat ke Pattaya Thailand mewakili Indonesia di Manchester United Premier Cup (MUPC). (jon) Daftar Juara: Juara Nasional: SSB Banteng Muda (Jawa Timur) Runner up: SSB Batu Agung (Kalimantan Selatan) Juara III: SSB K3 Asahan (Sumatera Utara) Juara IV: SSB 113 Pana Enrekang (Sulawesi Selatan) Pemain Terbaik: Marcel Andre Kusuma, SSB Banteng Muda Kiper Terbaik: Nasrudin, SSB Batu Agung (Kalimantan Selatan) Top Skor: M. Pandu, SSB Bandung Legend Hijau- Jawa Barat ( 3 gol) Marcel Andre Kusuma, SSB Banteng Muda – Jawa Timur (3 gol) Firdaus, SSB Krueng Mane – Aceh (3 goal) Tim Fair Play (Peraih Kartu Hijau terbanyak): SSB Mimika United (Papua)

Porprov

net

GAGAL: Pasangan Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari (kiri) sebagai Runner Up foto bersama Tian Qing/ Tang Jinhua usai final, kemarin.

Tiga “Pendekar”

KWB BANYUWANGI- Perhelatan Porprov Banyuwani bukan hanya menjadi ajang unjuk prestasi para atlet, tapi juga jadi penampilan para pejabat. Banyak pejabat kota dan kabupaten di Jatim yang datang ke Banyuwangi untuk memberi dukungan kepada atletnya yang tengah berlaga. Bahkan saat oembukaan Sabtu lalu, hampir semua kepala daerah di Jatim tumplek blek di kota ujung timur pulau Jawa tersebut. Dalam pembukaan yang meriah tersebut hadir gubernur Jatim Sukarwo dan ketua umim KONI pusat Tono Suratman. Para pejabat itu tidak hanya hadir di upacara pembukaan tapi juga di venue tempat para atlet berlaga. Di arena taek won do yang dimainkan di SMA Hikmah Mandala, ada tiga orang pejabat asal kota wisata Batu (KWB) yang terus berada di tempat tersebut sampai pertandingan usai. Ketiganya adalah ketua DPRD KWB Cahyo Edi Purwanto, Dirut PDAM Zainul Arifin dan pengurus KONI Didik Mahmud. Bagi yany tidak tahu, tentu tidak menyangka kalau ketiganya adalah pejabat penting. Penampilannya khas anak muda, pakai T shirt dipadu celana pendek selutut. Apalagi ketiganya juga ikut larut seperti penonton lain saat memberikan dukungan pada atletnya. Cahyo dan Jinung, panggilan akrab dirut PDAM, talknsegan-segan berteriak menyemangati atletnya. Raut kecewa dan kesal muncul saat atletnya dirugikan. “Wah, wasitnya nggak bener itu, apalagi komputernya eror,” teriak Cahyo. Hal yang sama dilakukan Jinung saat mendukung atletnya yang baru saja lolos ke final. Mereka menyambut kemenangan itu layaknya seperti mendapat medali emas. Untuk itu ketiganya rela menunggu sampai malam. “Sebenarnya saya berharap bisa mendapat medali emas, tapi kalau nggak dapat,perak sudah baik, “ kata Jinung. Ketiganya bukan hanya menjadi suporter atlet KWB, tapi juga atlet kota dan kabupaten Malang. Saat atlet kota Malang berlaga, ketiganya sangat antusias mendukung. Ketika atlet taek won do kota Malang meraih dua emas, dua perak dan satu perunggu, Jinung menganggap sebagai hal yang wajar. Begitu juga dengan atlet kabupaten Malang yang juga meraih emas. “Setelah ini kami harus terus berbenah agar bisa sejajar dengan kota dan kabupaten Malang,” ungkapnya. Meskipun belum berhasil, mereka tidak kecewa, apalagi masih terhibur dua medali emas dari cabang para layang yang baru dimainkan secara eksibisi. KWB masih berpeluang menambah emas dari cabang selam, tinju dan beberapa cabang lain. “Ke depan, kami akan berkonsentrasi pada cabang yang berpeluang menyumbang banyak medali. Kami akan melakukan pemasalan olahraga di sekolahsekolah sekaligus untuk mencari bibit atlet baru,’’ ujar ketua KONI KWB itu. (nun)

Daud Jordan

Greysia/Nitya Anti Klimaks

Indonesia Tanpa Gelar Jakarta - Indonesia kembali puasa gelar di ajang BCA Indonesia Open 2015. Greysia Polii/ Nitya Krishinda Maheswari yang jadi satu-satunya wakil di final takluk dari ganda putri China, Tian Qing/Tang Jinhua. Dalam pertandingan di Istora Gelora Bung Karno, Minggu (7/6/2015), Greysia/Nitya tampil antiklimaks jika dibandingkan dengan di babakbabak sebelumnya. Greysia/Nitya kesulitan mengembangkan permainan dan akhirnya kalah dua gim langsung 11-21, 10-21 dalam tempo 46 menit. Kedua pasangan terlibat pertarungan seru di awal gim pertama. Greysia/Nitya sempat memimpin 9-4, tapi Tang/Tian bisa mendekat 8-9 dan kedudukan berimbang 10-10. Tapi Greysia/ Nitya unggul 11-10 saat memasuki interval setelah Greysia menyambar bola tanggung di depan net. Usai interval, Greysia/Nitya justru lebih banyak tertekan. Sebaliknya, serangan Tang/Tian terus menghasilkan poin. Tang/Tian langsung merebut 11 poin secara berturut-turut untuk menutup gim pertama dengan skor 21-11. Laju perolehan poin Tang/Tian berlanjut di gim kedua dengan merebut enam poin beruntun. Sementara Greysia/Nitya masih kesulitan untuk keluar dari tekanan dan mengembangkan permainan. Memasuki interval, Greysia/Nitya tertinggal 4-11. Serangan bertubi-tubi yang dilancarkan oleh Tang/Tian terus membuat Greysia/Nitya berada dalam posisi tertekan. Tang/Tian makin jauh di kedudukan 18-6. Kemenangan akhirnya jadi milik pasangan China setelah pengembalian Nitya

15

menyangkut di net. Dengan demikian, Indonesia tak meraih satu gelar pun di Istora. Greysia/Nitya merupakan satu-satunya wakil tuan rumah yang berlaga di partai puncak. Zhang Nan/Zhao Yunlei harus puas menjadi runner-up di BCA Indonesia Open 2015. Mereka mengakui bahwa rekan mereka, Xu Chen/Ma Jin, tampil lebih baik pada laga final. Zhang/Zhao kalah dari Xu/Ma dengan skor 1721, 16-21 pada final di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (7/6/2015). Laga yang jadi final ideal itu berlangsung selama 45 menit. Kento Momota merebut gelar juara nomor tunggal putra BCA Indonesia Open 2015. Momota jadi kampiun usai mengalahkan sang juara bertahan, Jan O Jorgensen, dalam pertarungan sepanjang tiga gim. Dalam pertandingan babak final di Istora Gelora Bung Karno, Minggu (7/6/2015), Momota kehilangan gim pertama lebih dulu. Tapi pebulutangkis Jepang itu mampu bangkit dan merebut dua gim berikutnya16-21, 21-19, 21-7. Ratchanok Intanon tampil sebagai juara di nomor tunggal putri BCA Indonesia Open 2015. Finalis tahun lalu itu jadi pemenang setelah mengalahkan Yui Hashimoto dua gim langsung, 21-11, 21-10. Dalam pertandingan babak final di Istora Gelora Bung Karno, Minggu (7/6/2015), Intanon memulai gim pertama dengan baik dan langsung unggul 7-2. Setelahnya, Intanon mampu menjaga keunggulannya dan pengembalian Hashimoto yang menyangkut di net membuat Intanon memasuki interval dengan keunggulan 11-6.(dtc/feb)

Lindswell Kwok

Wushu Tambah Satu Emas Singapura - Indonesia menambah pundi-pundi emasnya di SEA Games 2015. Dari cabang olahraga wushu, Lindswell Kwok menyumbangkan emas untuk kontingen ‘Merah-Putih’. Lindswell meraih emas dari nomor Taijiquan putri di EXPO Hall 2, Singapura, Minggu (7/6/2015). Dia mengumpulkan poin 9,73, tertinggi di antara sembilan atlet yang tampil. Atlet Vietnam, Tran Thi Minh Huyen, merebut medali perak setelah membukukan poin 9,69. Adapun perunggu jadi milik Chan Lu Yi (Malaysia) yang mendapatkan poin 9,65.Sementara itu, wakil Indonesia lainnya di nomor Taijiquan putri, Cindy Martono, harus puas menempati posisi keenam dengan poin 9,45. Masih dari cabang wushu, Indonesia juga mendapatkan perunggu dari nomor Taijijian putra atas nama Julius Yoga Kurniawan. Julius menempati posisi ketiga dengan poin 9,68. Emas direbut atlet Filipina, Daniel Parantac, yang mendapatkan poin 9,71. Sementara itu, perak dibawa pulang oleh wakil Malaysia, Loh Jack Chang, yang meraih poin 9,69. Dari cabang loncat indah, Akhmad Sukran Jamjami menyumbangkan perak dari nomor papan 3 meter putra. Dengan total poin 381,00, dia harus puas menempati posisi kedua. Wakil Malaysia, Ooi Tze Liang, meraih emas setelah membukukan total poin 473,55. Sementara perunggu direbut Lee Mark Han Ming dari Singapura dengan total poin 349,25. Atlet Indonesia lainnya, Adityo Restu Putra, cuma menempati urutan kelima dengan total poin 338,50.Dengan tambahan medali-medali tersebut, Indonesia untuk sementara menempati peringkat keempat di klasemen umum dengan perolehan sembilan emas, sembilan perak, dan delapan perunggu. Singapura masih memimpin dengan 21 emas, 13 perak, dan 23 perunggu. (dtc/feb)

Prancis Open

Serena Williams Jawara Paris - Serena Williams sukses merebut gelar juara Prancis Terbuka 2015. Hasil ini dipetik petenis Amerika Serikat itu setelah mengandaskan perlawanan petenis Republik Ceko Lucie Safarova, dalam pertarungan tiga set dengan 6–3, 6–7, dan 6–2. Memainkan laga final di lapangan Philippe-Chatrier, Sabtu (6/6/2015) malam WIB, Serena mengawali dengan nyaman. Dia merebut set pertama dengan skor 6-3. Serena bahkan tampak akan menang mudah setelah unggul 5-1 di set kedua. Namun di titik itu, Safarova bangkit dengan memenangi lima gim dan memaksakan tie-break. Petenis unggulan 13 itu lantas menutup set kedua dengan menang 7-6 atas Serena. Safarova bahkan sempat membuat Serena tertekan dengan unggul 2-0 lebih dahulu di set ketiga. Tapi kali ini giliiran Serena yang menunjukkan comeback dengan memenangi enam gim berturut-turut, yang mengantarkannya memenangi titel ketiga Roland Garros sepanjang kariernya. Gelar juara ini sekaligus jadi gelar Grand Slam ke-20 untuk Serena dan yang ketiga secara beruntun. “Pertandingannya benar-benar jadi rumit hari ini. Saya sempat merasa sedikit grogi dan Lucie bermain bagus. Dia adalah lawan yang luar biasa, bermain sangat agresif dan tanpa rasa takut,” kata Serena di situs WTA. (dtc/feb)

Serena Williams

foto-foto net

Daud Jordan Pertahankan Gelar Surabaya - Daud Jordan sukses mempertahankan titel Juara ad-interim kelas ringan WBO. Dalam duelnya dengan petinju asal Ghana, Maxwell Awuku, Daud menang lewat Unanimous Decision. Duel dihelat di DBL Arena, Surabaya, Sabtu (6/6/2015) malam WIB. Di ronde pertama, Daud masih menyimpan tenaga dan lebih banyak memilih bertahan dari serangan-serangan yang dilancarkan Awuku. Sesekali Daud coba melakukan

counter punch kepada lawannya tersebut. Mendekati detik-detik akhir ronde tersebut, Daud langsung melancarkan hook dan uppercut ke arah awuku. Masuk ronde duel masih berlangsung dengan tempo sama, Daud memilih untuk simpan tenaga dengan sesekali melakukan counter kepada lawannya itu. Daud dan Awuku lebih banyak terlibat duel jarak dekat sepanjang ronde ini. Di ronde ketiga Daud mulai

agresif dan beberapa kali melancarkan uppercut serta hook yang masuk ke arah Awuku. Tapi ketika ronde memasuki waktu di bawah satu menit, Awuku memanfaatkan kelengahan Daud dengan beberapa pukulannya yang masuk. Kombinasi hook dan uppercut berkali-kali dilancarkan Daud di awal ronde keempat yang membuat Awuku terpojok. Masuk di ronde ketujuh pertarungan kian seru. Daud yang

sedikit menurunkan agresivitasnya beberapa kali terkena hook kiri dan uppercut dari Awuku. Bahkan ada pukulan Awuku yang sempat mengenai wajah Daud. Namun, Daud membalas juga lewat pukulan-pukulannya dan sempat memojokkan Awuku ke pinggir ring. Di dua ronde selanjutnya Daud menaikkan agresivitasnya lagi dan di ronde ke-10 petinju asal Pontianak itu sempat meng-kanvaskan Awuku.

Kondisi kedua petinju mulai menurun di ronde ke-11 namun Daud di akhir-akhir ronde ini sempat melepaskan beberapa kali hook kanan dan kiri ke arah Awuku.Di ronder terakhir Awuku masih mencoba untuk menyerang Daud, namun pukulannya tak begitu kuat. Kedua petinju akhirnya mampu bertahan selama 12 ronde. Daud tampil sebagai pemenang duel ini lewat keunggulan angka mutlak, 114-113, 115112, dan 117-110. (dtc/feb)

REDAKTUR: febri, LAYOUTER: hary


Senin, 8 juni 2015

16

Allegri Tak Jamin Pirlo Tetap di Juve BERLIN- Beberapa hari sebelum final Liga Champions 2015 dilaksanakan, masa depan Andrea Pirlo menjadi bahan pembicaraan sejumlah media di Italia. Sebagian besar dari mereka percaya bila gelandang senior Juventus itu bakal meninggalkan Turin dan melanjutkan karier di MLS. Setelah peluit panjang di Olympiastadion berbunyi, Pirlo terlihat berurai air mata, Juventus kalah 1-3 dari Barcelona. Ketika Massimiliano Allegri dimintai keterangan atas nasib playmaker kawakan tersebut, ia sama sekali tidak bisa memberi kepastian. “Terkait Pirlo, sayangnya saya tidak bisa memberi jawaban kepada anda.” ujar sang allenatore singkat seperti

dikutip Sky Sports. Sementara itu satu pemain penting lain yang keterangan atas masa depannya masih dinanti adalah Carlos Tevez. Sebelum final, agen dari striker Argentina itu, Kia Joorabchian memastikan kubunya akan memberikan kepastian atas masa depan Tevez usai final di Berlin. “Masa depan Tevez? Kami akan membicarakannya usai final Liga Champions.” katanya pada gianlucadimarzio.it. Namun, banyak kalangan memprediksi kegagalan Juventus dalam merengkuh treble musim ini justru akan membuat mantan striker Manchester City itu bertahan. (bol/feb)

LESU: Andrea Pirlo berjalan gontai setelah Juventus kalah 1-3 dari Barcelona di partai final Liga Champions 2015. Tampak rekan setimnya Chiellini memeluk dan menghibur. Dikabarkan bahwa Andrea Pirlo akan merumpul di MLS.

Neymar Yakin Ballon d’Or Milik Messi

SELEBRASI: Gol Neymar di menit 97 menjadi penentu kemenangan Baulgrana atas La Vecchia Signora. Dia yakin rekan setimnya Lionel Messi akan meraih Ballon d’Or tahun ini.

BERLIN - Neymar berhasil mencetak satu gol yang menghantarkan Barcelona menjuarai Liga Champions sekaligus memenuhi target mereka meraih treble di musim ini, Minggu (7/6) dini hari kemarin. Performa gemilang Neymar di sepanjang musim ini jelas membuat dirinya disebut-sebut sebagai salah satu kandidat kuat peraih Ballon d’Or. Kendati demikian Neymar menutup kemungkinan tersebut dengan mengatakan kalau Ballon d’or sudah ada pemiliknya. “Ballon d’Or? Trofi tersebut sudah ada pemiliknya, pemain nomor 10 di tim ini adalah pemiliknya.” kata Neymar yakin. “Lionel Messi adalah pemain terbaik di dunia, dia adalah pemain yang mampu menciptakan perbedaan. Meski begitu saya berharap untuk bisa masuk dalam tiga besar dan berdiri di podium.” tutupnya. Neymar tak bisa menahan emosinya usai mencetak gol yang membantu Barca menjuarai Liga Champions musim ini. Berkat tambahan satu trofi tersebut Barcelona telah berhasil untuk kedua kalinya meraih treble. Neymar yang belakangan ini kerap dicerca karena gaya bermainnya yang dianggap memprovokasi lawan melepaskan sindiran kepada lawan-lawan yang pernah mengkritiknya. “Saya sangat bahagia bisa menjadi bagian dari kisah ini. Sekarang saya rasa tidak ada yang bisa menjatuhkan saya, tidak ada lagi yang bisa mereka katakan tentang saya.” kata Neymar sedikit emosional. “Saya tidak akan berhenti sampai di sini. Saya tidak tahu harus bicara apa lagi. Ini adalah perasaan yang spesial,” pungkasnya. (bol/feb)

TOKO MP

Jual Beli Barang & Jasa

(Untuk menjual atau mencari barang & jasa di Toko MP, silahkan mengisi kupon asli yang dimuat di koran dengan singkat dan padat, kirim ke kantor Malang Post, Jl. Sriwijaya 1-9, Malang. GRATIS!!!)

• mp jual •

• mp jual •

• mp jual •

MP JUAL: Aneka kayu bertuah (Kokka Stigi, Dewandaru, Galih Kelor, Galih Asam, Dll ) hub: Rhestu Brajaningrat, (0341)473712, Jl Cisadane 18 Malang

Mp Jual : Sepeda motor astrea star th 89 n kota surat BPKB saja, stnk hilang brang bagus 2 jt nego hub. 085105167167

MP Jual : Terima jasa cuci kmr mandi, wastafel, kloset, bath up, dll hub. 0341 7077376. sms.085646604841

MP JUAL: Sewa dan jual skafolding ready stok, barang bagus siap pakai, pipa tebal siap kirim malang dan sekitarnya hub: 465239/087855771440

MP-Jual : Tanah PJKA 2100m2 dan pohon jati 70 pohon, 5th. Hub Rahman 081233086801/087859464434

MP JUAL: Tanah siap bangun lokasi di jedong-wagir strategis pinggir jalan raya persis, luas 210 m2 harga Rp.850rb/m2, cocok untuk investasi/bangun ruko. Hub: 085105167167 / 0341 839 5001

Mp Jual : Terima Servis Sofa, Rehab Baru, Hub Darsono 081615879664, Sukoanyar, Jaten, Wajak Mp Jual : Zebra ‘93 n kota pajak panjang siap pake 08813314246 MP JUAL : Jasa dana jaminkan BPKB Happy, Mocin 2 tak dan lain lain thun 95, mobil 85 ke atas hub : 085785299099 irawan

MP JUAL: 2 unit rumah cepat lt.243 m2 hg 600jt/nego lokasi Jl. Selorejo Mlg hub: 0341 7805655 - 088803380371

MP JUAL : Jasa Sablon Keramik, payung, mangkuk, gelas anti gores tinta jerman bulpoint dan lain-lain hub 087701633239 Malang

MP-Jual : Tanah 300m di Puskopad tasikmadu lowokwaru 500rb/m2. Hub Rahman 081233086801/087859464434

MP JUAL : Rumah siap huni, shgb, lt:84, lB:30, 2 kmar tdr, 1 kmr mandi, r.tamu, carpot, pdam, cat baru, di perumahan griya niew sighasari, Rp.190jt bu minat hub.085748417256

MP JUAL : Anda Butuh dana?? Jaminkan BPKB HAPPY, Mocin, 2 Tak dan lain-lain. Motor Tahun 95, Mobil Tahun 85 ke atas, Hub: Irawan (085785299099).

MP JUAL: Rumah pusat kota pusat bisnis IMB Sertifikat hub 081234563228 sarangan atas malang

MP JUAL : Dicari Karyawan Laki-laki usia 18 -22 thn. minim SMP bisa Spd Mtr, Hub: (0341)610 2818 - 0819.4519.3444

MP JUAL: Rumah T 53/61, Perum Permata Regency 2. Karangploso, Minat hub: 081333102295

Mp Jual : Agen es Drop / es tempo dulu area blimbing-dinoyo 082330697789 Donny

MP-Jual : Tanah di Desa Karangan Karangploso Malang 300m2, 400 m2 dan 700m2. harga 700rb/ m2 (7km dari batu). Hub Rahman 081233086801/087859464434

Aguero Hatrick, Argentina Hajar Bolivia San Juan - Argentina menutup persiapannya menuju Copa Amerika dengan kemenangan besar. Tango menggilas Bolivia dengan skor telak 5-0, di mana tiga gol di antaranya dibuat Sergio Aguero. Bertanding di San Juan Del Bicentenario, San Juan, Argentina, Minggu (7/6/2015) pagi WIB, tuan rumah tampil tanpa diperkuat Lionel Messi. Namun demikian, finalis Piala Dunia 2014 tetap tampil perkasa dan bisa mempecundangi tamunya dengan kemenangan telak. Argentina membuka keunggulan melalui Angel Di Maria pada menit 25. Lalu Sergio Aguero mencuri panggung dengan dua gol yang dia lesakkan masing-masing di menit 29 serta 31, yang membuat Argentina menyudahi babak pertama dengan keunggulan 3-0. Saat babak kedua baru berjalan enam menit, Aguero kembali menjebol gawang tamunya untuk mengubah skor jadi 4-0. Dan hanya empat menit berselang Di Maria kembali mencatatkan namanya di papan skor untuk memastikan Argentina menang mutlak 5-0. Buat Aguero, ini adalah hat-trick pertama yang dia buat di level tim nasional.Kemenangan ini sekaligus jadi persiapan terakhir Argentina sebelum tampil di Copa Amerika 2015. Laga pertama mereka adalah menghadapi Paraguay, pada 13 Juni mendatang. Juga meraih kemenangan telak adalah Uruguay. Di depan pendukungnya sendiri, di Centenario Stadium,

Toko MP adalah pusat jual beli segala jenis barang & jasa, khususnya di Malang Raya. Toko MP merupakan media untuk menjual atau mencari barang baru dan ­barang bekas berkualitas seperti produk handphone, komputer/laptop, fashion, mobil bekas, motor, peralatan rumah tangga, property dan lain-lain. Silahkan berkomunikasi, bertemu dan bertransaksi langsung dengan pelanggan Toko MP. Perihal barang & jasa yang diperjual belikan, Toko MP tidak menerima tanya-jawab dan tidak menerima komplain. Hati-hati terhadap segala jenis penipuan!!!.

MP jual : Terima Service Springbed ,ganti kain ganti per, tambah spon, cuci dll, garansi 6 bln hub 0341-7077376 sms 085646604841

MP-Jual : Rumah Kost kampus ub luas 370 tp perantara shm 085104650811

Persiapan Copa Amerika

MP Jual : Jasa Pijat Sehat Hub: 085608163860 MP Jual : Fingerprint, faceprint & cctv, harga mulai sejutaan untuk fingerprint dan harga 2jutaan untuk cctv 4chanel (kamera), hubungi Vicky, pin BB: 7FBB97FF

• mp jual • MP Jual : Orysoap sabun extract beras jepang+ susu kambing etawa. Reseller welcome, hub 081331881283 MP JUAL : Yamaha MIO CW th 2007 akhir wrna hitam N kota hub 03417310730 / 081805180514 Mp jual : Tempat ush,rombong,brg dagangan sdh jln & laku di sklhan kota 9 jt nego hub 082131499455 tdk sms MP JUAL: AIR ASMA BUAT PENYEMBUHAN SEGALA MACAM PENYAKIT BAIK MEDIS MAUPUN NON MEDIS HUB 081271885731 MP JUAL : Bienirit penghemat bbm motor dan mobil hingga 30% murah dan pas umtuk hemat bensin & uang. minat hub :+6287712960933 MP Jual : Kijang stesn long 83 hijau metalik ori utuh antik pjk hidup VR 5 ban bgus 28jt ng bs TT motor +6282330060026 MP Jual : Rmh proses bangun + bahan Lt 72 pinggir jln dkt perum SPI masjid SHM sumur lstrik cck ush 225jt ng +6282330060026 MP JUAL : DAGING BEBEK, KAMI HADIR DAN SIAP MELAYANI PESANAN ANDA, BEBEK MENTAH/EKOR+REMPELO ATI & BEBEK SIAP GORENG/EKOR+REMPELO ATI, LAYANAN KIRIM HUB. 085234371608

Sergio Aguero Montevideo, kemenangan 5-1 berhasil duraih saat berhadapan dengan Guatemala. Setelah unggul cepat di menit keempat dari aksi Diego Ronal, Uruguay lantas menambah skor di menit 19 dan 32 lewat gol yang dilesakkan Edinson Cavani. Babak pertama tuntas dengan Uruguay memimpin 3-0. Gol Giorgian De Arrascaeta dan Abel Hernandez di menit 55 dan 57 makin menjauhkan keunggulan Uruguay menjadi 5-0. Guatemala kemudian mencetak satu gol hiburan di menit 79 melalui Wilson Clemente Lalin. (dtc/feb)

Kupon Toko MP Nama Alamat Telpon Jual Cari

: : : :

................................................................... ................................................................... ................................................................... ................................................................... ................................................................... : ................................................................... ...................................................................

• mp jual •

• mp BELI •

MP Jual : JUICE dan KETAN DURIAN asli segarnya , di Depan Tk Sslsabiila- Tebo Utara- Bandulan- MLG +628164290513

Mp CaRI : penjual eskrim komisi 1000/cup max 35th syrat spd motor 085704650811

MP JUAL : Jasa sablon satuan 85 ribu ukuran A3 minat langsung hub: 085604635534 Mp Jual : Tanah kavling di jual LT 200 ( 10 x 20 ), Shm. lingkungan nyaman jl paving bisa 2 mobil lokasi kapi mantasta sawojajar 2 Hrg nego. Hub 081 555 621 537 MP Jual : Busana mdl terbaru dr Jakarta di Tk SAlSABIILA-Jl. Tebo Utara 5-Bandulan-Mlg. Harga Murah +628164290513 MP jual : Tnh kavling Lt 85, SHM IMB. cluster nyaman strategis. lokasi Jl besi Sulfat harga 3,5 jt permeter nego.. hub 081555621537 MP JUAL : Daster,babby doll, gamis, baju anak ecer maupun grosir pasar kebalen segala ukuran hub: 087701633239 safii. MP Jual : Jasa guru privat mengaji dan PAI jasa translate indo - b ing/ b ing - indo Rp 5000 / lbr, les privat mulai TK-SD- SMP-SMA semua mapel Hub: 085785272591

Mp CaRI : admin online syarat bisa menulis dan akan di ajari punya kendaraan sendiri. minat hub 087701633239 Mp CaRI : Terima jasa proses batu akik sampai jadi ukuran menyesuaikan 35rb perbiji hub:085604635534 Mp CaRI : Sales Motoris untuk produk snack jipang 082330697789 Donny Mp CaRI : Tentor mat fis kirim lmr,fc ijazah n ktp ke email pusposuwito@rocketmail.com Mp CaRI : PRT tdr dlm, usia +/-50th, sht jsmni/ rhni, ju2r, brsdia bkrj dgn baik, d tmptkn d Mlg-yg brminat hubgi 089614973289 Mp CaRI : SPv SLTA/DI max 40 th, waiter waiters sltp/smk, koki smk lamaran ke ruko grand sukarno hatta hub. 08788596665561/ 081333834901 Mp CaRI : Butuh Dana Jminan BPKB Happy, Mocin, 2 tak dll, motor th ‘95 ke atas mobil th ‘85 ke atas hub: irawan 085785299099 Mp CaRI : Segera sales, sopir, penagih PT Trio indah sukses Jl. Perunggu Utara Q5 hub:085748438656 REDAKTUR: febri setiawan, LAYOUTER: dj amiel


IKLAN BARIS MALANG POST

17

• Iklan Baris: Rp 25.000,-/baris (minimal 2 baris), • Iklan Dagang/ Umum: (Warna) Rp 50.000,-/mmk,

IKLAN TEPAT

(Hitam putih) Rp 40.000,-/mmk, • Halaman 1: Rp 100.000,-/mmk • Iklan duka cita/ Sosial: (Warna) Rp 25.000,-/mmk, (Hitam putih) Rp 20.000,-/mmk, • Iklan Halaman 1 & Kreatif : Tambah 100%, • Advertorial: (Warna) Rp 35.000,-/mmk, (Hitam putih) Rp 30.000,-/mmk, tambah PPn 10%

Senin, 8 juni 2015

MALANG MOBIL - MOTOR JUal mobil bekas (Panther, Carry, Avanza, dll) bisa tukar-tambah, cash, kredit. Hub: Wawan (085100111979) Kepanjen BG-12/6 • Daihatsu • PROMO RAMADHAN, Xenia 9jt-an, Ayla 15 jt-an, Grandmax 6,5jt-an, Terios 33 jt-an, Pick Up 6,5jt-an, Luxio 22jt-an HUB: Bunga Tlp. 081259363775/ 085791919996 BG-2/11 CUCI GUDANG ASTRA Granmax PU DP 6Jtan/ 2,8Jtan, Ayla DP 15Jtan/1,8Jtan, Xenia DP 7,7Jta/3.7Jtan. Percepat pembelian mobil Anda sebelum harga naik. Prioritas Hub: Badar 085335819475 BG-30/05 PROMO DAIHATSU #AYLA DP 25JT ANGS 1,6JTAN #XENIA 29JT ANGS 2,8JTAN 3, #TERIOS 51JT ANGS 3,6JTAN #SIRION 42JT ANGS 3JTAN, HUB: HENDRI (0341)2384414, 081246359287. BG-22/05 Langsung Gudang Astra Dapatkan Spesial Harga Sirion. Terios, Pick Up . Khusus Customer Prioritas. Hub: 085335819475 BADAR ASTRA. BG-29/04 Jual Daihatsu Sirion 2009 Tipe D Matic tg 1 ex wanita pajak baru N kota. Hub: 08123300980 TPHarga Nego BG-14/04 XENIA 05 TGN 1 ISTM. HARGA NEGO MERAH MET PEMEL DI DAIHATSU VR/PW.WDW/CD/AC KM 150RB HUB. 0341711230/ 082139504400 BL-31/01 PUSAT INFO DAIHATSU. Harga murah dan bersaing! Buktikan! Kiki Astra Malang (081 252 688 313) BG-27/2 Pro m o m e n je l a n g ramadhan untuk sahabat DP Termurah. Pickup 8jtan angs 2,5jt. Xenia 9jtan angs 2,8jt. Terios 50jtan angs 3,6jt. Ayla 15jtan angs 1 jt. Sirion 30jtan angs 3jt. Proses cpt cash/kredit. Tenor Max.6th. Hanif Daihatsu: 081235722766/ 0341 9627776 BG-7/11 Edisi Khusus:Pick UP DP 4Jt, Xenia 9Jt Sirion 22Jt. Proses Cepat &gampang Hendrik 082131930990/ BBM 51878396 BG-2/05 • SUZUKI • BOOMBASTIS Suzuki cash/ credit + bonus, proses cepat. Disc. puluhan juta. Deddy UMC 081 333 242 555/ 081 333 289 786 BG-25/04 Promo SuzuKi Super Murah Pick Up 8jt, Wagon 19jt, Ertiga 19jt, Dp & Angsuran Bisa Nego, Full Bonus Tlp. 081320086688/ 085100684900. BG-20/03 Promo Ertiga Wagon, Swifi, Splash, Apv Carry, Disc Puluhan Juta, Free:KF, Side Visor, Sensor Parkir, Dll, Sulaiman 081235146235/085100186696 BG-12/02 Suzuki Ertiga DP 19JT, Wagon 19JT, Pick Up FD 19JT 085101686743/ 082232374466/ BB 7DBF624F BG-7/01 “PROMO SUZUKI DISCON SUPER BESAR” APV, Swift, Sx 4, Pick Up, DP & Angsran termurah Hub. 085649806900 BG-31/10 • honda• JUAl Honda New City’ 04 Gold Matic, N- Kota, istimewa, exs dokter, full ori. Hub: 0811365216/ 081331258767/ 0341-577761 BG-02/06 P R O M O ho n da B e a t D P 800rb. Hub: 081235083535/ 085100120608 BG-25/04 • honda• dijua l c e p a t H o n d a C i t y Triponic thn 2008, VR, audio, lkp 3 tv video dan Toyota Rush thn 2010. Hub: 081 252 061 990 BG-27/05 • yamaha• Gratis !! konsultasi kredit Mio, YZFR, Vixion, dll. DP/angsuran terserah Anda. Hub: Indra 087859695111 BG-15/06

• nissan • GRAND LIVINA DP 20 jt an, MARCH DP 15 jt an .Hub; 081235660009 BG-18/05 tanah Tanah luas 4000 m2 Lokasi Jl. Krebet arah Gondanglegi tmpt lokasi di Desa Blambangan, utara rumah sakit, sltn timbangan, pss pinggir jln raya. Hub: 081333362323 BG-6/06 Tanah dijual luas 13.000m2 SHM di Karangploso tepi jalan Hrg Rp 285.000 per m2 Hub: 082220774242 BL-9/05 Guest house Guest House Amalia Jl. Mer­ babu 18 Mlg 349660/Htl. Armi Jl. Kaliurang 63 Mlg 361001/Htl. Monalisa Jl.Ry selekta 44 Batu 592676 BG-29/06 Nova Guest House Hunian berbaris syariah mulai dari 100rb an . Hub : (0341) 485681 / 085106080001 BG-10/06 Bandoeng guest House Jl. Bandung No.20 Malang/ www.bandoengguesthouse.net/ bandoengguesthouse2012@ gmail.com/ (0341)551824 BG-30/10 OMAHKOE GUEST HOUSE jalan Bendungan Sigura-gura 4 no 1 malang. Telp (0341)556244 BG-7/10 GITA HOMESTAY Jl D. Gita Sawojajar Mlg. 600 Rb 1 Rmh. 5KT, 2KM, Hot Shower, R.Tamu, R.Makan, LED, Dapur, R.Sholat. 085859709236/ 9999527/ 0818384771 BG-2/11 kos RJWL D’KOST N D’POT FAS LNGKP 2,5JT/BLN DEKAT RST MULAI 100RB BS HR/MGG/BLN JL. RAJAWALI 19 MLG (0341) 363635/081334571904 BG-20/06 terima kos harian/mingguan/ bulanan. Jl.Alumunium 11A, (0341) 485833, 081945399899. BL-16/4 KONTRAKAN dikontrakan rumah Perum Taman Sulfat II/ D 15 Malang. Luas bangunan 100m2, 4kmr tdr, 2kmr mnd, PLN 1300wht PDAM, Car port, telp rmh siap. Hub: 081334128585 BL-23/5 dikontrakan rumah di Perum Joyogran Jl. Joyogrand Blok I No. 15, 2 th: 20jt. Hub: 085655008867 BL-17/5 dikontrakn rumah di Sulfat Erfina Blok D-43 2 kmr tdr, 1 kmr mnd, carport pagar siap huni. LT.120 LB.45. Serius Hub: 0818306289 - 085100112384 BG-28/4 DIKONTRAKAN rumah 3 kmr tdr, PDAM, listrik 1300, telepon. 25jt/ thn. Mnimal 2 th. Serius datang Jl. Puncak Himawan 24 A Tidar Malang BG-1/5 DiKontrakan Rumah type 36 Jl. Danau Maninjau dalam IV/ BIEI7 PDAM, 900watt, 3 KT, 2 KM. Hrg 12 Jta/thn (nego). Hub: 081 252 025 554 BG-25/3 RUMAH JUAL RMH LT 201 LB 70 KT: 3 KM: 2 GRS PGGR JL RY PAKIS COCOK USH AKTE WARIS 450JT NG, 085234163111 BL-17/05 Rumah Jl.Emas 34 Kota Malang DIJUAL! LT 276 m2 / LB 159 m2. 5KT/ 3KM posisi di hook. Hub: 081931896847 / 08170483172 TP BG-23/5 Jual rumah tingkat 2 ba­ ngunan baru kuat Sawojajar 2 Kapisata Bali 16E-23 Pojok. Hub: 085730001874 BL-19/4 jual cpt, rumah kos, Taman Agung blkng UNMER, dkt C.Point Dieng, 180/190m, 11kt/ cartport, garasi, renov. Hub: 081289759920/TP. BG-10/6 Dijual rmh Bukit Dieng Permai Lt/ Lb 451/300 SHM, #Rmh Jl. Simp. Teluk Grajakan LT/LB.126/48m2, SHM.#Rmh Jl. Tmn Borobudur Indah LT/LB.198/180 m2, #Ruko Jl. Laks. Martadinata LT/LB. 150(5x30) SHGB, #Rmh Jl. Raya Kepuh LT 165, SHM. Hub: Global Rid’s Property. Tlp 0341-7833330/ 0818382385. #Tempat Usaha Disewakan : Ruko di Letjen Sutoyo , Luas : 4x16 (4 Lantai). #Jln S.Priyo Sudarmo : Luas : 24x20. HUB : Global Rid’s Property. Tlp 0341-7833330 / 0818382385. BG-30/12

RUMAH

KARTU KREDIT

RUPA-RUPA

Dijual rmh Araya Blok GG (2 Unit/Baru) LT/LB : 200/150m2. .#Villa Puncak Tidar LT/LB : 144/80m2.#Pnc Dieng Blok JJ LT/LB: 334/220m2 #Villa Puncak Tidar LT/LB : 149/100m2. #Pandanwangi LT/LB : 134/80m2. #Perum Mondoroko (Baru) : 21 Unit. #Rmh Jl.Tidar Sakti LT : 527m2. #Dijual Ruko di Soekarno Hatta : 5x22 (3 Lantai). HUB : Global Rid’s Property. Tlp 03417833330 / 0818382385. BG-15/11

JASA tUtup kartu kredit/kta hy bayar 30% hutang lunas 100% LEGAL tinah 081281539552 BG-25/06

ANda bth interior rmh, kntr, hotel mlpti: Gorden, vitras, spending, wallpaper, vertikal & horisontal Blind, karpet, kasa nyamuk, taplak meja, canopi tanpa di las (New Produk). Hub: Galery gorden jl. Ranugrati 33 / ssawojajar (0341) 6358 666 / 726960 BG-26/12

Rumah + toko Danau Bratan Timur VIII sangat strategis dkt terminal Madyopuro LT. 139, LB. 180, 2LT, 4KT, 1KM. Hub: 081 233 630 002 BG-2/05 DIJUAL rmh ditengah kota Malang dibawah hrga normal, type 36 dan 40, IMB, SHM, Harga 195-205 Jta. Letak blkang Goedang Oleh2. Jl. Tenaga Baru 2/ Lewat Jl.Karya Timur Gg 4 Kec.Purwantoro, stok terbatas, tnpa perantara. Hub. 0822 4070 9999, 081 555 629 999, 081 333 482 008. BL-23/03 jual rumah daerah Borobudur SHM 2LT harga dibawah 1 M. Hub: Tlp 0341-7746789 HP: 081 334 335 335 BG-28/4 Perum Viqui Uniqe Residance Dieng Malang Dekat Unmer Info Hub. 082245396669 - 085649398880 BG-4/04 info perumahan , UM 17 Jt bs diangsur, bs KPR subsidi, bs KPR umum, bs in house. Hub: 082245730327/ 085852871637. PIN : 7ECB9104 BG-7/6 dijual rmh mwh minimalis type 45, 1300 watt, alamat Perum Graha DE FATH II Kav. 10 Kepuharjo Karangploso, Harga Nego, Cash/ Oper kredit. Hub: 0341-715711/ 085232886691 BG-6/6 RUKO DIJUAL RUKO 2 1/2 Lantai lt 80m2 lb 150m2 lokasi raya ampel dento hub: 081333154648 BL-18/04 LOWONgan dicari tenaga wanita untuk STRIKA LAUNDRY max 25thn Suhat Malang. Hub: 082257360188 BL-18/04 DICARI Kapster/peg.salon min SMA/K, Max. 30thn Mlg. Hub: AMABEL Beauty & Skincare (081233995527) BL-04/06 dibutuhkan juru masak, cook helper, serabutan, waiters. Hub: D’Keik Jl.Raya Langsep 62 Malang BL-30/05 DIBUTUHKAN Terapis Spa reflexology, pria/wanita maks. 35 thn. Bagi yg tdk berpengalaman ada pelatihan. Lamaran kirim ke Jl. Bukit Barisan Ruko No.3 Kav. 4 (belakang Kampus Unmer). BL-7/06 carteran Cateran Pick UP Dalam Kota/ Luar Kota Hub 081354109046 Jl.Raya Kapisraba J11 No.04 Sawojajar 2 Malang BG-20/12

dana tunai BTH DANA? TRIMA BERSIH TANPA POTONGAN ADMIN CAIR TINGGI, PROSES KILAT, JAMINAN BPKB, HUB: 089634418897. JUGA TRIMA SHM BG-17/06 BUTUH Dana Cepat+Terima Gadai Titipan Laptop/Hp/ Kendaraan+BPKB Jl.Bendungan Sutami 33 B Sumbersari Telp.0341-7359448 BG-10/03 BUTUH Dana ? Proses cepat bunga murah jaminan SHM, BPKB. Hub: Herdik (0341) 594129-130 BL-15/05 RUPA-RUPA BERKAH JAYA AC, service AC kulkas, mesin cuci, wtr heater, pe­ ngering dll. Jl. Panji Suroso No. 8E 0341-5334555/ 081937986494 BG-30/12 TOKO HERBAL BUNUL sedia madu kuat tahan lama atau madu joss ,madu indrajit ,agen madu agen madu tongkatceng cukup 2 sendok sebelum tidur khusus pasutri telp / sms 08155508899 (samping alfamart bunul) BG-18/05 Jual-Beli Dan Tukar Tambah Barang Elektronik Tv, Dvd, Led, Kulkas Dll Jl.Sukun Gempol Marga Bakti NO 35 Telp 03417021089/085649861563 BG-18/04 CV. abadi mlyani kuras WC & sluran buntu tangki plg bsr 5000 liter buka 24 jam Hub. Jl. Lombok / Yulius Usman Gg. 3/216 Mlg Tlp. (0341) 329517, hari libur tetap buka BG-07/12 AERRO Laundry & SERVICE spesialis cuci sofa, springbed, kursi kantor, karpet, karpet permanen, gordyn, jok mobil, obras karpet dll. SERVICE: AC, Mesin Cuci, Water Heater, Kulkas, Sanyo dll. Melayani kantor & rmh tngga. Hub. 0341-7077 376/ 081333428352. Sms/WA: 085646604841. PIN: 754B330F. ruko sulfat boulevard kav. I BG-26/12 Sofa & SpringBed anda kotor? “THATA LAUNDRY’’ solusinya. Spesialist : Cuci sofa, Springbed, kursi kantor, karpet permanent, gordyn, jok mobil dll. Siap melayani dgn hasil yg maksimal & memuaskan 24 jam nonstop/ hari libur tetap buka. Office: Jl. Teluk Bayur 61 Malang. Hub: 085101822506 – 085100418889 (085645478106 ,WA) BG-26/12 Galvalvum Atap , plafom, partisi, alumuminium, canopy spanduk utk perumahan, pribadi, pabrik. Hrg bersaing hub:082333441909 BL-02/04 MAHKOTA JAYA BHAKTI menyediakan brbgai mcm karet kaca mobil body part/kaca mobil, asesoris mobil, karet2 tehnik & industri ssuai kbtuhan Anda. Jl Pahlawan 8 Balearjosari (dpn Adiputro) Hub: 0341-474783 / 08885581600 BG-14/5

jual grosir/ eceran harga murah, emban batu akik/cincinaksesoris, kalung, gelang, cincin wanita. Hub: 081335841111/ 081336472222 BG-6/06 Prata m a a h l i s e d o t W C melayani sedot WC , got buntu dll. JL.Dirgantara VI B no.23 Sawojajar Mlg. Tlp 0851 0263 0312/ 0851 0064 7878. Hr libur tetap buka. BG-27/11 Butik Syari’I Khusus menyediakan gamis syari’i S,M,L,XL . Jilbab jumbo bahan ceruty dan jersey . Jl.Jembawan I 3B No 5 , Sawojajar 2 . Hub: 081945138388 , Pin BB : 74971E9B . Buka jam 9-5 . Senin-Sabtu. BG-10/06 Anda sdg bgn rmh? Plafon anda berjamur, jebol? Wallpaper anda rsk, sobek? Saatnya anda beralih ke plafon PVC Warren. Aman, ringan, hemat, anti rayab, indah & modern. Bermacam motif & wrna. Trm pemasangan. Hub distributor area mlg Cahaya Fajar : 03418489177/085755273670 BG-2/01 KULINER Depot Maninjau sedia ma­sa­ kan Jawa & madura mnrima p­s­nn nasi Bung­­kus, rantang, ko­tak, ku­ ning, tum­peng. Buka se­tiap hari mulai 05.30. Jl. Danau Ma­nin­­jau No. 91/ 711842 BG-31/12 lalapan cak pri spesial belut goreng dan tahu telor, “Makan Puas Harga Pas”. Menerima Pesanan. Hub: 082301016350 (dlm kota). Jl. Candi Panggung Barat (dpn Pegadaian) BG-22/6 UMRoH U m roh H e m at “ P e r s a d a Indonesia” berangkat 5x perbulan, dibimbing Ust. Zainur Rozikin. Langsung Madinah. Jl. Soekarno Hatta Indah Kav.2/ No.9 Mlg. Hub: 0341-9319323, 405385, 08775991991 BG-12/12 TOUR & TRAVEL V e n us T our & T rave l Harian, Mingguan, Bulanan. Pembayaran cash dan kredit/ visa master. Jl Galunggung 86 B/7747474/ 081555888385 BG-11/10 JAGUAR TRANS Jl Ter Danau Kerinci 2C-4. Air Port Shuttle Juanda Mlg-Sby PP, Mlg-Perak PP. Carter-Tour Wisata -Rent Car Tdriver 753236/082333711779/0 81333322779 BG-28/10

TOUR & TRAVEL airlanggarentcar.com (0341-716458/ 085100056458/ 081838 6458) menyewakan mobil pngan tin, tamu VIP dan travel mlg-sby/ju­an­da(PP), dgn driver peng­alaman, sabar,tepat waktu, & tdk merokok, Alphard, Velfire, Camry, Mercy, Altis, Fortuner, Innova, Avanza, Xenia, Dll. Jl. Danau Toba E1-27 Mlg Hotline: 081 730 1000 BG-26/10 SURYA TOUR & TRAVEL PUSAT NYA TRAVEL SGL JU­ RUSAN Me­layani Bis mlm, Pswt, Kapal laut, Carter mbl, pkt ke sgl juru­san. Jl. Trunojoyo 10 E telp. 0341-354117. Web­s ite: www. su­rya travel. com. BG-29/11 H 8 R RENT A CAR & Bromo Sunrise Tour,Solusi Carter Mobil Di Malang-Batu, Antar/Jemput Bandara Juanda Hub: 08179619599/ 081233197198/ 081333205678 Pin BB :24D2C656 Driver Tidak Merokok,Sabar Dan Baik. BG-19/06 “YONO TRANS” Mlg-Sby-Prk PP. Bondowoso 1B Mlg 0341-2194639/ 081334614154 .Tiket Pesawat/ Laut, Tour Wisata, Rent Car BG-30/12 Sanjaya Rent Car sewa m obil+supir:veloz,innova,avanza, dll.Carter sgl jurusan.Hub:0813 32241024/082132620024/0896 87298415 BG-15/10 SL Trans ( WWW.Solusi travelindo .Com ) melayani Travel Mlg- Juanda PP.& Carter segala jurusan Diskon Khusus mahasiswi Reservasi Hub. Jln Janti Barat A/7 Malang , Tlp 085234530310 ( Mlg ), 081932761401 ( Juanda ), on line 24 Jam. BG-13/06 sriwijaya Abadi sewa mobil + sopir drop charter. Travel MlgBatu-Juanda Sby PP 80rb, Innova, Avanza, Xenia, Luxio, Mobilio, Ertiga. Hub: 085100139555 / 082335585758 BG-15/10

TOUR & TRAVEL “BOROBUDUR TRANS” “Pen­­ jor” = mlg-dps PP “Bu­a na” = mlg-blt, TL Agung Tre­­n­gg­­alek PP “Surya”= mlg-jem­­­ber PP 346966 / 359155/ 7751155 BG-30/10 Promo sewa mobil + sopir 085 793 532 977 WA. PIN 7E60B265 BG-04/05 pengobatan PENGOBATAN alternative pijat refleksi mngobati sgala sgala mcm pnyakit, stroke, darah tinggi, kanker dll Jl. Kbnsari 2 skun (dpn Gg. salak) T. 0341­4333882 / 081234847030 BG-04/03 terapi TErapi stemcell memperbaiki & pembentukan sel organ tubuh untuk diabet, TBC, ginjal, saraf, autis, jantung, liver dll. Hub: 0341 385904 - 085336088896 BG-12/6 PIJAT Pijat Capek & Urat, Khusus dipanggil. Hub: 089625477202 BG-20/06 ”MILENIUM MASSAGE” dgn tenaga wanita muda profesional khusus panggilan ke hotel. Hub: 085774410568 NO SMS. BG-09/6 Kalau badan capek dan punya keluhan vitalitas. Hub: Mbak Evi 081 252 749 612 BG-07/5 KOMPUTER Kredit Laptop/ Komputer, Hub:085853874151/082140703 452/8174510/564537.Infomedia Komputama. Jl Galunggung Ruko Blok 58m BG-27/10 CENTRA COMPUTER –TOS­HIBALENOVO-ASUS- Spe­sialist Store Toshiba N at kasir, Finger Print paling murah kualitas ter jamin..!!! ISI TO­NER Mulai 55rb, bisa Infus GRATIS, Ambil antar service. Hub. Jl. Panjaitan 111 Mlg telp. 576593- 9037898 BG-31/10


KOTA WISATA

senin, 8 juni 2015

18

Nizar Ikbar Ramadhan

Selalu Butuh Kompetisi

Muhammad Dhani Rahman/malang post

KEPANJANGAN TANGAN : Pengurus KPP Provinsi Jatim, menandatangani kesepakatan kerjasama dalam hal pengawasan dan pengaduan pelayanan publik.

KBD Berwenang Awasi Pelayanan Publik BATU- Komisi Pelayanan Publik (KPP) Provinsi Jawa Timur melakukan penandatangan kerjasama (MoU) dengan Komunitas Batu untuk Demokrasi (KBD). Kerjasama ini bertujuan, untuk meningkatkan pelayanan pengaduan publik di wilayah Malang Raya. Dalam kerjasama ini, untuk selanjutnya KPP memberikan kewenangan kepada KBD untuk melakukan pengawasan dan menerima penga­ duan masyarakat atas pelayanan public, yang ada di wilayah Kota Batu. KPP diwakili oleh Wakil Ketua Suprapto dan Imanuel

Joshua, sedangkan KBD diwakili oleh Ketua Presidiumnya Bagyo Prasasti Prasetyo dan jajaran komisioner. “Jadi ibaratnya, KBD se­ ma­cam kepanjangan tangan KPP di Kota Batu. Sehingga diharapkan tugas pengawasan dan pengaduan masyarakat atas pelaksanaan pelayanan publik di kota Batu dapat dilaksanakan oleh KBD,” tutur Wakil Ketua KPP, Suprapto. Ia menjelaskan beberapa fungsi pengawasan dan materi yang bisa diterima sebagai aduan. Yakni, pelayanan pemerintah bidang barang seperti PLN dan PDAM. Kedua, Jasa publik se­p erti pendidikan,

kese­hatan, serta ketiga, pelayanan administrasi publik contohnya menyangkut administrasi ke­pendudukan, sertifikat tanah dan perijinan. “Jika masyarakat merasa kurang puas dengan pelayanan yang diberikan, maka bisa diadukan ke KPP melalui KBD sebagai kepanjangan KPP,” tutur Suprapto. Dengan beranggotakan 7 komisioner, maka tidak mungkin KPP bisa mengcover seluruh wilayah secara optimal, sehingga dibentuklah korwilkorwil. Untuk Kota Batu di bawah Koordinator Wilayah, Imanuel Joshua. “Pada setiap kota, kami

mempunyai kepanjangan tangan, selain dengan KBD kita juga bekerjasama dengan Harian Pagi Malang Ekspres (Malang Post Grup) untuk pengawasan dan Pengaduan pelayanan public di Malang Raya ini,” tambah Yoshua. KPP mengharapkan agar masyarakat Malang Raya memanfaatkan pos-pos penga­ duan ini untuk melaporkan kualitas pelayanan public di wilayah Malang Raya ini. Ketua Presidium KBD Bagyo Prasasti Prasetyo menyebut, kerjasama ini merupakan amanah. Sehingga KBD akan menjalankan tugas yang diberikan KPP agar pelayanan publik di Kota Batu

BATU – Nizar Ikbar Ramadhan ikut bangga tim yang dibelanya, Sumberjo menjadi jawara dalam kompetisi Asosiasi PSSI Kota Batu U-16 Kapolres Cup 2015. Sumberjo mengalahkan Pesanggrahan 3-0 dalam pertandingan final yang berlangsung di Stadion Brantas Kota Batu, Minggu (7/6) kemarin. ‘’Tentunya, saya bangga tim bisa menjadi juara. Perasaan saat ini senang sekali,’’ tegas Didan, sapaan akrabnya. Sebagai pemain yang masih sangat muda, 15 tahun, Didan ingin bertanding sebanyak-banyaknya dalam turnamen atau kompetisi. Setiap pertandingan tentu menjadikan pengalaman bertambah sehingga skill individu maupun kerja sama tim dalam bermain sepak bola akan semakin baik. Anak pasangan Nurochman dan Siti Faujiyah ini saat ini terus berjuang keras meningkatkan skill sepak bolanya. Sebagai penggemar Lionel Messi, pemain Barcelona, dia juga memiliki keinginan kuat, kelak menjadi pemain seperti bintang asal Argentina tersebut. ‘’Sekarang masih berjuang. Harapanya, nanti menjadi pemain profesional dan bisa bertanding di Eropa seperti Messi,’’ kata pemain kelahiran Batu, 09 Desember 2001 ini. Didan selama ini sudah mengikuti berbagai pertandingan sepak bola kelompok umur. Dari pertandingan-pertandingan yang dilakoni, dia juga sudah merasakan menjadi juara bersama timnya. Setiap menjadi juara, dia tentu senang dan bangga atas prestasi individu maupun tim. Bersama tim Batu Putra, dia ikut merasakan juara dalam Piala Surya Muda di Blitar tahun 2010. Sedangkan bersama tim Palapa, dia ikut merasakan juara dalam piala PAS KWB dan Persikoba tahun 2013. Sedangkan bersama Indonesia Muda (IM) Kota Batu, dia ikut mengantarnya menjadi juara Rektor ITN Cup tahun 2014. ‘’Semoga nanti bisa menjadi jawara bersama tim-tim di kelompok umur tertentu. Untuk selanjutnya bisa menjadi juara dalam level senior dan menjadi pemain profesional,’’ tegas siswa SMPN 1 Batu ini. (feb)

berjalan lebih baik. Selain itu masyarakat juga lebih mudah dalam menyampaikan pengaduan atas pelayanan yang diberikan. “KBD diberi amanah untuk melakukan pengawasan dan sekaligus menerima pengaduan masyarakat. Sebab KPP Jawa Timur berkeinginan di setiap daerah ada lembaga atau petugas yang mengawasi pelayanan publik di daerah setempat,” terang Bagyo. Dikatakan, selama ini KBD telah melakukan fungsi pengawasan dan penerima pengaduan, walaupun belum ada kerja sama dengan KPP. Sehingga diharapkan dengan kerja sama ini, KBD bisa lebih optimal lagi. (muh/lyo)

Nizar Ikbar Ramadhan

Panti Pijat Baru Dilarang Berdiri di Junrejo

Warga Pilih Dirikan Pusat Oleh-oleh Umrah

Febri Setyawan/Malang Post

BERKEMBANG: Pusat oleh-oleh umrah dan haji, Umrah Mart mulai berkembang di kawasan Junrejo Kota Batu.

BATU – Kawasan Junrejo Kota Batu dipastikan akan semakin berkembang seiring banyaknya investasi besar, seperti pembukaan Taman Buaya serta pembangunan Kampus UIN Maliki. Masyarakat setempatpun mulai menyambut kawasan yang dipastikan semakin berkembang dengan usaha. Seperti yang dilakukan Ali Ridho, warga asli Batu ini memilih membuka usaha aneka pusat oleh-oleh haji dan umrah. Usaha pada ruko yang tidak terlalu jauh dari lokasi Taman Buaya dan lahan Kampus UIN Maliki diberinama toko Umrah Mart. ‘’Kami harus menyambut kawasan Junrejo yang dipastikan akan semakin berkembang. Di kawasan sini harus ada Umrah Mart, pusat oleh-oleh umrah dan haji, sekaligus pelayanan perjalanan umrah,’’ ungkap Ali Ridho kepada Malang Post, kemarin. Selama ini, di Kota Batu banyak bisnis hiburan menyertai setalah

adanya investasi, terutama investasi wisata. Bisnis hiburan tersebut antara lain karaoke hingga panti pijat. Makanya, bisnis hiburan tersebut saat ini semakin marak di Kota Batu. ‘’Tidak harus bisnis hiburan. Kami justru menyambut adanya investasi wisata itu dengan bisnis reliji,’’ tambahnya. Pihaknya sengaja membuka bisnis reliji tersebut menjelang Ramadan seperti sekarang. Masyarakat tentunya banyak membutuhkan barang-barang kebutuhan Ramadan, misalnya mukena, sarung, songkok hingga jilbab. Barang-barang tersebut merupakan kebutuhan Ramadan selain bisa digunakan untuk oleholeh umrah dan haji. Sedangkan oleh-oleh umrah dan haji misalnya miniatur onta, miniatur zam-zam tower, guci, gelas, kacang arab hingga air zam-zam. ‘’Air zam-zam itu asli dari sana (Makkah) dan sampai di sini masih

segel,’’ tegas dia. Dia menjelaskan, Umrah Mart bekerja sama dengan Ben Mabrur melayani perjalanan umrah. Untuk paket ekonomi, estimasi biaya adalah USD 1.800 dan paket reguler dijual dengan estimasi USD 2.050. Jadwal keberangkatan umrah mulai Desember 2015 ini. Sementara itu dalam pembukaan Umrah Mart tersebut, hadir Muspika Junrejo serta masyarakat sekitar. Camat Junrejo, M Adhim menjelaskan, pihaknya sangat mendukung jika masyarakat setempat membuka bisnis seperti itu. Pihaknya melarang adanya bisnis hiburan baru di kawasan Junrejo, meski kawasan tersebut semakin berkembang dan ada objek wisata baru. ‘’Kami ���������������������������� tidak akan mengeluarkan izin panti pijat baru di kawasan Junrejo. Kalau bisnis baru berbau reliji seperti ini, kami sangat mendukung,’’ tegas mantan Kabag Umum Pemkot Batu ini. (feb)

Ajak Tanam Pohon untuk Kehidupan Rock Gunung di Coban Talun, Penuh Makna BATU- Rocker legendaris Ahmad Albar plus personil God Bless, Minggu sore kemarin memompa semangat warga Desa Tulungrejo, Bumiaji, untuk melestarikan lingkung­ an ditandai menanam pohon. Aksi itu dilakukan di kawasan Coban Talun, didampingi Walikota Batu Eddy Rumpoko serta ribuan aktivis lingkungan hidup, pramuka maupun penyuka olahraga tantangan. Setelah berbaur menanam pohon, tadi malam mulai pukul 19.00 menghibur masyarakat dengan God Bless-nya. Penanaman pohon inilah,ibarat menjadi ritual para musisi kawakan itu sebelum manggung, halnya pernah dia lakukan bersama Iwan Fals di Boyolali akhir tahun lalu. “Mari kita tanam pohon untuk kehidupan,” terang pelantun lagu Nyanyian Ke-

hidupan ini. Hari itu, Ahmad Albar datang dengan squad lengkap seperti Djusuf Ian Antono, Donny Fattah Gagola, Abadi Soesman dan Yaya Moektie. God Bles sudah tiba di Kota Batu sejak Sabtu dan menginap di Hotel Kartika Wijaya. Bersama-sama Eddy Rumpoko dan ratusan aktivis lingkungan, Iyek menanam bibit pohon yang mdemang sudah disiapkan oleh panitia. Eddy Rumpoko menjelaskan, bahwa Coban Talun merupakan tempat yang eksotik. Dimana tidak hanya hutan, namun juga ada sumber air serta kehidupan masyarakat petani, yang menjadi daya tarik luar biasa untuk wisatawan yang datang. “Saya kira alam di sini sangat luar biasa, kita gelar hiburan untuk masyarakat,” ujar wali kota.

Even selanjutnya, lanjut ER sapaan akrabnya, wisatawan bisa tinggal di Coban Talun, dimana akan disiapkan infrastruktur wisata mulai dari fasilitas penginapan agar wisatawan bisa menikmati keindahan alam dengan nyaman. Dalam kesempatan itu, ER juga berjanji akan melestarikan hutan, salah satunya dengan mengajak wisatawan untuk membawa tanaman ke hutan, kemudian menanam langsung sambil pohon yang ditanam diberi nama. “Jadi ketika ia balik ke sini lagi, bibit yang mereka tanam dan sudah diberi nama itu, sudah besar, kita akan jaga hutan ini dengan baik,” tegas wali kota. ER sengaja mengundang God Bless untuk menyanyi di wana wisata itu, karena God Bless merupakan grup

rock legendaries yang masih dinanti-nantikan masyarakat. “Kalau biasanya mereka main di stadion maupun di gedung, kali ini kita ajak mereka main music di hutan,” terangnya. Kegiatan bertajuk Rock Gunung ini, disemarakkan pula dengan kehadiran beberapa grup lainnya, seperti Local Rock Legend Band Community, I-Phot, Ishokuichi, Stellar, Friend, Tropical, Betterman, Arema Voice dan My Place Home Band. Pagi harinya, sejumlah aktivis lingkungan melakukan penanaman pohon, seperti dilakukan oleh Pramuka dan Zona Bening. “Selain menanam pohon, kita lakukan menyebar brosur dan edukasi tentang lingkungan kepada seluruh penonton, agar tetap menjaga lingkungan,” ujar Rere dari Zona Bening. (muh/lyo)

Muhammad Dhani Rahman/malang post

MOTIVASI: Ahmad Albar memotivasi warga untuk melestarikan lingkungan dengan cara menanam pohon sebelum manggung di Coban Talun, petang kemarin. REDAKTUR: samsuliono/febry s, LAYOUTER: kurdi


senin, 8 juni 2015

19

Megah,Cetak Generasi Penerus yang Handal Titanium Building SMK Mutu Gondanglegi Diresmikan GONDANGLEGI - SMK Muhammadiyah 7 (SMK Mutu), Gondanglegi, terus berupaya meningkatkan kualitas pelayanan terhadap seluruh peserta didiknya. Terbaru, sekolah yang terkenal dengan pembuatan mobil Suryawangsa ini, telah meresmikan pemba­ ngunan Titanium Building. Ketua Umum PP Muhammadiyah, Prof Dr Din Syamsuddin MA, meresmikan gedung yang dibangun sejak tahun 2012 lalu. Dalam kesempatan itu, hadir pula Bupati Malang, H Rendra Kresna, Ketua PWM Jawa Timur, Thohir Luth dan Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah, Kabupaten Malang, Drs H Mursidi.

Ketua Umum PP Muhammadiyah, Prof Dr Din Syamsuddin MA mengaku tersanjung bisa meresmikan Titanium Building ini. “Pada tahun 2012 yang lalu, saya meletakkan batu pertama pembangunan gedung ini. Alhamdulillah, jelang berakhirnya kepemimpinan saya, berkesempatan meresmikan gedung ini,” ujarnya kepada wartawan kemarin. Dia mengapresiasi keberadaan gedung ini. Karena gedung tersebut didesain modern dan menjulang tinggi. Selain itu, yang tidak kalah penting, gedung ini bakal memberikan manfaat terhadap seluruh warga SMK Mutu Gondanglegi. Terutama mem-

beri kemudahan para peserta didik, selama menjalankan kegiatan belajar mengajar. “Gedung yang megah ini, bukan untuk dipamerkan. Melainkan untuk tujuan sebenarnya yakni meningkatkan pelayanan terhadap peserta didik. Supaya kedepannya, semakin banyak mencetak generasi penerus berkualitas,” paparnya. Diapun mengucapkan terimakasih kepada Bupati Malang, H Rendra Kresna, yang telah membantu perizinan dari pembagunan gedung megah tersebut. Bupati Malang, H Rendra Kresna menyambut baik diresmikannya gedung ini. “Semoga melalui diresmikannya gedung ini, bisa mencetak generasi

penerus yang handal. Baik andal dalam bidang ilmu pengetahuan, maupun andal dalam bidang agama,” urainya. Sementara itu, Kepala SMK Mutu Gondanglegi, H Pahri S.Ag MM mengatakan, gedung ini dibagun dengan mengeluarkan dana senilai Rp 24,56 M. Dana itu diambil melalui sumbangan dari para donatur, iuran suka rela dari orang tua wali murid dan anggaran dari yayasan. “Kami masih membutuhkan danan senilai Rp 8 M untuk melakukan finishing dari gedung ini. Dana sebesar itu, untuk membeli perlengkapan dan melengkapi apa yang menjadi kekurangan gedung ini,” tuturnya. (big/nug)

BINAR GUMILANG / MALANG POST

KENANG-KENANGAN: Kepala SMK Mutu Gondanglegi H Pahri A.Ag MM menyerahkan kenang-kenangan kepada Ketua Umum PP Muhammadiyah. Prof Dr Din Syamsuddin MA.

kriminalitas

Gelapkan Rp 100 Juta, Darwis Ditahan

BINAR GUMILANG / MALANG POST

AKRAB: Ketua Umum PP Muhammadiyah, Din Syamsuddin, bersama Bupati Malang H Rendra Kresna, saat peresmian Titanium Building, SMK Mutu, Gondanglegi.

PEDULI AGAMA DAN MASYARAKAT Din Syamsuddin Dukung Rendra Kresna Maju Lagi GONDANGLEGI - Ketua Umum PP Muhammadiyah, Prof Dr Din Syamsuddin MA, memberi dukungan kepada Bupati Malang, H Rendra Kresna, untuk melaju kembali dalam Pilkada Kabupaten Malang. Demikian dikatakannya, usai meresmikan Titanium Building, SMK Muhammadiyah 7 (SMK Mutu), Gondanglegi, kemarin pagi. “Saya kenal dengan Bapak Rendra Kresna ini, sudah cukup lama. Jadi, saya mengenal kiprah beliau dalam mem-

bangun Kabupaten Malang. Beliau pantas untuk melaju kembali menjadi bupati,” ujar Din, kepada wartawan kemarin. Menurutnya, selain kinerja Rendra telah terbukti, yang tidak kalah pentingnya, juga mengutamakan agama. Termasuk memberikan dukungan pembangunan dalam bidang keagamaan dan pendidikan. Salah satunya, Bung Rendra, sapaan akrab bupati, mendukung penuh peningkatan kualitas pendidikan dan keagamaan di Kabupaten Malang.

Sebagai contohnya, dengan peduli memberikan bantuan kepada lembaga pendidikan di bawah naungan Muhammadiyah di Kabupaten Malang. “Sebagai sesama umat Muslim, wajib memberikan dukungan tersebut. Apalagi beliau, merupakan sosok yang paling pantas dan tepat memimpin Kabupaten Malang.,” urainya. Namun, dukungan itu diberikannya secara pribadi. Sedangkan secara organisasi, dia membebaskan kepada seluruh anggota Muhammadiyah

di Kabupaten Malang, untuk memilih calon Bupati Malang periode 2015-2020. Tentunya, kata dia, warga Muhammadiyah harus memilih calon pemimpin yang mempunyai beberapa kriteria. Diantaranya memilih pemimpin yang peduli dengan agama dan peduli terhadap masyarakat, utamanya yang tidak mampu. “Seorang pemimpin yang baik itu, harus berpijak kepada agama. Hal tersebut, juga sesuai dengan Pancasila dengan sila yang pertama, ketuhanan

yang maha esa,” terangnya Selanjutnya, dia mendoakan supaya Bung Rendra diberikan kemudahan dalam mengarungi Pilkada Kabupaten Malang, yang sedianya akan dihelat Desember 2015 mendatang. Masih kata Din, utamanya dalam hal mewujudkan impian Bung Rendra, untuk kembali menjadi Bupati Malang. “Bila Bapak Rendra kembali terpilih, saya cuma berpesan supaya bekerja lebih baik lagi, daripada periode sebelumnya,” pungkasnya. (big/nug)

MALANG – Muhammad Darwis Hadi, 47 tahun, sejak akhir pekan kemarin, harus makan tidur gratis di Hotel Prodeo Polres Malang. Warga Jalan Singajaya, Desa Putat Kidul, Kecamatan Gondanglegi ini, ditahan karena melakukan penggelapan. Korbannya Sueb Anwar, warga Dusun Karangasem, Desa Gondanglegi Wetan, Gondanglegi. “Tersangka Darwis ini, kami tahan setelah bukti-bukti tindak pidana penipuan dan penggelapan yang dilakukannya sudah mencukupi,” ungkap Kasatreskrim Polres Malang, AKP Wahyu Hidayat. Aksi penggelapan yang dilakukan Darwis ini, berawal pada bulan Maret 2012 lalu, ia mendatangi korban. Sebelumnya antara dirinya dengan Sueb Anwar, sudah saling kenal. Kedatangannya untuk menawarkan jasa pengurusan perpanjangan pajak kendaraan. Kebetulan karena pajak kendaraan mobil Escudo N 1781 DY mau habis, korban lalu menyetujuinya. Selanjutnya keesokan harinya, Darwis mendatangi rumah Sueb. Tetapi karena korban tidak ada di rumah, ia lalu mendatangi toko milik korban di Pasar Pal Desa Sidorejo, Pagelaran. Sebagai persyaratan perpanjangan, Darwis meminta STNK serta BPKB aslinya. Lantaran percaya, korban pun menyerahkannya. Setelah seminggu diurus, STNK serta mobil dikembalikan kepada korban. Sedangkan BPKB tidak diberikan, dengan alasan tertinggal di rumah. Namun setelah lima bulan ditunggu-tunggu, bukannya BPBK mobil miliknya kembali. Sebaliknya, korban justru didatangi petugas debtcolektor. Petugas tadi menagih hutang dan mengatakan kalau BPKB mobil Escudo digadaikan di Koperasi Surya Jaya Sawojajar Kota Malang. Karena merasa tidak meminjam, korban pun lalu mendatangi Darwis untuk menanyakannya. Saat ditanya, Darwis mengakui kalau BPKB digadaikan Rp 40 juta. Ia berjanji sanggup untuk melunasi dan menebus BPKB dalam waktu setahun. Tetapi setelah setahun lebih, BPKB tidak kunjung dilunasi. Akhirnya korban yang merasa dirugikan, pada 1 Oktober 2014 melaporkannya ke Polres Malang. Berdasarkan laporan tersebut, polisi lalu menyelidiki selama beberapa bulan. Begitu bukti lengkap, petugas lalu menetapkan tersangka dan menangkap Darwis. “Uang hasil gadai sebesar Rp 40 juta tersebut, saya gunakan untuk menebas burung kenari, dan dikirim ke Jakarta. Tetapi ternyata saya juga telah tertipu dan tidak bisa menebusnya,” tutur tersangka Darwis. Selain menggelapkan BPKB mobil, tersangka juga menggelapkan uang Rp 60 juta milik istri Sueb Anwar. Uang sebesar itu, alasannya untuk bisnis pakan burung dan bisnis jual beli burung. Tetapi ternyata uangnya malah dihabiskan. (agp/nug)

Peserta Antusias Kurangi Polusi Udara Fun Bike Hari Lingkungan Hidup se Dunia KEPANJEN – Semarak fun bike memperingati Hari Lingkungan Hidup se Dunia 2015, benar-benar menghebohkan Kabupaten Malang. Sebanyak 15 ribu peserta, memadati Stadion Kanjuruhan, untuk mengikuti kegiatan yang didukung Malang Post ini. Para peserta, tidak sabar untuk diberangkatkan Bupati Malang, H Rendra Kresna. Setelah orang nomor satu di Pemkab Malang ini mengibibarkan bendera start, ribuan peserta langsung memacu sepedanya dan menempuh rute sejauh 20 kilometer. Peserta tampak mengular, ketika melewati garis start. Ada pula yang menyempatkan diri foto bersama dengan Bupati Malang, H Rendra Kresna. Kegiatan ini, diselenggarakan oleh Badan Lingkungan Hidup (BLH) Kabupaten Malang, untuk memperingati Hari Lingkungan Hidup se Dunia. Kepala BLH Kabupaten Malang, Tridyah Maistuti mengatakan, perayaan Hari Lingkungan Hidup se Dunia kali ini, difokuskan terhadap ancaman global warming akibat rumah kaca dan polusi udara. “Seperti diketahui, ancaman global warming ini menjadi perhatian serius. Harus ada solusi untuk mengatasi permaslahan ini,” ujarnya kepada

Malang Post, kemarin. Dijelaskannya, perlu dilakukan kampanye akan bahaya global warming. Salah satunya, melalui kegiatan semacam ini, maupun bentuk kemapanye lainnya. Sehingga, dia mengharapkan masyarakat sadar akan bahaya pemanasan global dan dampak

yang terjadi akibat masalah tersebut. “Melalui kegiatan fun bike ini, kami mengajak masyarakat untuk meminimalisir pemanasan global dan polusi udara. Sebagai bentuknya, melalui bersepeda seperti ini,” papar wanita berkacamata tersebut. Selain itu, kata dia, juga

mengajak masyarakat untuk peduli lingkungan dan pola hidup sehat. Karena melalui olahraga sehat semacam ini, akan membuat tubuh semakin bugar dan sehat. “Melalui kegiatan semacam ini, kami berharap masyarakat sadar mengurangi polusi udara, salah

satunya melalui olahraga sepeda,” urainya. Sedangkan kegiatan fun bike tersebut, diikuti peserta yang datangnya dari Malang Raya. Sedangkan panitia menyediakan gebyar beragam doorprize yang diundi dan diperebutkan oleh peserta. (big/nug)

Agung Priyo/Malang Post

INTEROGASI: Tersangka M Darwis Hadi ketika diinterogasi di Polres Malang.

BINAR GUMILANG / MALANG POST

ANTUSIAS: Peserta antusias mengikuti Fun Bike Hari Lingkungan hidup se Dunia. REDAKTUR: sri nugroho, LAYOUTER: kurdi


20

Senin, 8 juni 2015

D’KROSSER ANTAR SUKSES HERO TITO D’Kross for Malang Post

SELALU SEMANGAT : Tokoh lintas komunitas d’Krosser, Ir.H Ade Herawanto,MT yang akrab disapa Ade d’Kross bersama anggota DPR RI Moreno Soeprapto selalu semangat mendukung atlet Kota Malang. Termasuk dari cabang tinju.

DUA TOKOH MALANG : Ade d’Kross dan Moreno Soeprapto.

SALAM SATU JIWA : Keluarga besar d’Krosser saat mendukung perjuangan Hero Tito melawan James Mokoginta di Surabaya, Sabtu malam (6/6/2015)

MENANG MUTLAK : Penampilan Hero Tito asuhan pelatih HM Nurhuda dari d’Kross BC mengalahkan James Mokoginta. Jadi pemanasan sebelum Hero Tito bertanding di Australia 27 Juni mendatang.

KEBERSAMAAN : Ade d’Kross bersama para tokoh tinju.

DONOR DARAH: Anggota Fokas 5 sedang melakukan donor darah.

TERAPI : Kepala SMPN 5 Malang, Sudharmanto, S.Pd. M. KPD, sedang tes osteoporosis. (kanan).

Bakti Sosial Fokas 5

Membangun Kebersamaan Melalui Kepedulian Terhadap Sesama dan Almamater Alumni Forum Komunikasi Alumni SMPN 5 Malang (Fokas 5), mengadakan bakti sosial Minggu (7/6) kemarin. Bakti sosial dilakukan

PEMBUKAAN : Acara jalan sehat Forum Komunitas Alumni SMPN 5 Malang (Fokas 5) resmi dibuka oleh Staf SMPN 5 Malang, Bekti Wahyono M.Pd,. (bawa bendera) dan Ketua Pelaksana, Kasiyanto Ocrit.

ANTRE : Pasien yang mendapat penyuluhan pengobatan dan pelayanan kesehatan gratis sedang antre menunggu giliran.

SOCIETY PLUS

dengan melakukan penyuluhan kesehatan kepada kaum dhuafa dan memberikan pelayanan dan pengobatan secara gratis.

HIBURAN: Alumni Forum Komunitas Alumni SMPN 5 Malang (Fokas 5) sedang menyanyi untuk menghibur para pasien.

SAMBUTAN : Kepala SMPN 5 Malang, Sudharmanto, S.Pd. M. KPD (kiri) sedang membuka kegiatan bakti sosial didampingi Ketua Umum Fokas 5, Ir. Yudha Lutiawan (kanan). foto-foto: Fokas 5 for malang post teks: Imam syafii

KEBERSAMAAN : Forum Komunitas Alumni SMPN 5 Malang (Fokas 5) dan siswa foto bersama. RUBRIK INI MEMUAT ATAUPUN MENGABADIKAN SEGALA KEGIATAN ANDA YANG SPESIAL

BERSAMA : Forum Komunitas Alumni SMPN 5 Malang (Fokas 5) foto bersama untuk mengabadikan momen.

SEMINAR, PERNIKAHAN, LAUNCHING PRODUK, ULANG TAHUN, PERESMIAN, REUNI DAN SEJENIS LAINNYA

CONTACT PERSON: HANA (08123356850), OCI (081334740277)

REDAKTUR: shuvia rahma, LAYOUTER: siti/angga


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.