Mp0903

Page 1

HOTLINE : www.malang-post.com redaksi@malang-post.com Redaksi / Iklan / Sirkulasi: Jl.Sriwijaya 1-9 Telp. 340081 - 2

Korane Arek Malang

MINGGU, 9 MARET 2014

Harga Eceran Rp. 3.500,-

Belajar Media di Korane Arek Malang

RIZAL FANANI/MALANG POST

KANGMAS – NIMAS : Finalis Duta Wisata saat berada di Malang Post, dalam kaitan city tour, sebelum menuju ke final, Sabtu mendatang.

Tujuh WNI Hilang di Pesawat Malaysia Dilaporkan Ikut dalam Penerbangan Menuju Beijing JAKARTA – Pesawat Malaysia Airlines dengan nomor penerbangan MH 370 dila­ porkan hilang pada Sabtu (08/03) pagi kemarin. Dalam pesawat yang terbang dari Kuala Lumpur menuju Beijing itu, tercatat ada tujuh warga negara Indonesia di dalamnya. Pihak Malaysia Airlines dalam akun facebook resminya telah merilis nama ketujuh WNI yang ikut dalam penerbangan itu, yakni Firman Chandra Siregar (25), Herry Indra Suadaya (35), Ferry Indra Suadaya (42), Lo Sugianto (47), Indrasuria Tanurisam (57), Chynthyatiomrs Vinny (47), dan Willy Surijanto Wang (53). ‘’Nama dan nomor paspor WNI yang ikut

PENUMPANG MALAYSIA AIRLINES Penumpang : 227 orang (2 balita) Crew

: 12 orang

ASAL NEGARA China Malaysia Indonesia Australia India

: 152 orang (1 balita) : 38 orang : 7 orang : 7 orang : 5 orang

Prancis Amerika Selandia baru Ukraina Kanada Rusia Italia Taiwan Belanda Austria

: 3 orang : 3 orang (1 balita) : 2 orang : 2 orang : 2 orang : 1 orang : 1 orang : 1 orang : 1 orang : 1 orang

dalam penerbangan menuju Beijing, telah kami kantongi. Kami juga telah menguhubungi imigrasi pusat untuk melakukan konfirmasi alamat mereka. Saat ini, dari saluran kita sedang mencoba menghubungi pihak keluarga untuk konfirmasi,’’ ujar Koordinator Konsuler KBRI di Kuala Lumpur, Dino Nurwahyuddin saat dihubungi kemarin. Sebelumnya, Malaysia Airlines mengatakan ada 12 WNI dalam penerbangan tersebut. Namun segera dikonfirmasi lantaran terjadi kesalahpahaman kode negara, antara Indonesia (IDN) dan India (IND). ‘’Ada kesalahan pengartian kode negara. Dua belas itu lima diantaranya ternyata warga India,’’ ungkap Dino. Secara rinci, pihak Malaysia Airlines juga telah mengumumkan jumlah warga negara yang ikut hilang bersama maskapainya. Yaitu, China 152 orang dan 1 bayi, Malaysia 38 orang, Indonesia 7 orang, India 5 orang, Australia 7 orang, Perancis 3 orang, Amerika Serikat 3 orang dan 1 bayi, Selandia Baru 2 orang, Ukraina 2 orang, Kanada 2 orang, Rusia 1 orang, Italia 1 orang, Taiwan 1 orang, Belanda 1 orang dan Austria 1 orang. Baca Tujuh... Hal. 7

GRAFIS: TEM,REP/MP

Hanoi T&T Tiba Sejam Langsung Latihan MALANG – Hanoi T&T, tidak membuang waktu, begitu tiba di Malang. Semalam, tim lawan Arema Cronus dalam babak penyisihan grup F AFC Cup 2014, langsung menggelar open training. Latihan tersebut digelar di Stadion Gajayana dan dipimpin langsung pelatih kepala Hanoi T&T, Phan Thanh Hung. Sekitar pukul 19.00 WIB, bus pemain Hanoi T&T yang berangkat dari Atria Hotel, Blimbing, tiba di Stadion Gajayana. Para pemain Hanoi T&T langsung melahap sesi latihan recovery dari pelatih Thanh Hung. Padahal, para pemain Hanoi baru saja

menginjakkan kakinya di Malang tak lebih dari satu jam. Media Officer Hanoi T&T, Nguyen Qouc Tuan, membenarkan hal ini. ‘’Kita baru satu jam sampai di Malang dari Bandara Juanda Surabaya. Kita langsung latihan,’’ terang Tuan, sapaan akrabnya kepada Malang Post, di sela-sela latihan Hanoi T&T malam kemarin. Tuan menyebut, tim pelatih Hanoi T&T langsung memberi sesi latihan recovery agar rasa capek setelah perjalanan bisa langsung dihilangkan. Untungnya, perjalanan Hanoi T&T dari Vietnam ke Indonesia tidak terlalu lama. Baca Hanoi... Hal. 7

BATU – Finalis Duta Wisata, Kangmas Nimas Kota Batu 2014, mampir ke Kantor Redaksi Malang Post, Sabtu (8/3) kemarin. Kunjungan ke kantor redaksi di Jalan Sriwijaya 1-9 Malang ini, sebagai rangkaian city tour menuju grand final di Museum Satwa, 15 Maret nanti. Kunjungan ke Malang Post, menjadi puncak city tour. Sebelumnya, 30 personil atau 15 pasang finalis Kangmas Nimas tersebut, sudah berkunjung ke produk kemasan sari apel Flamboyan di Jalan Diran Kota Batu, Batik Tulis Raden Wijaya di Desa Pandanrejo Kecamatan Bumiaji, Desa Wisata Temas Kecamatan Batu, Warung Bambu Sidomuyo Kecamatan Batu, dan Museum Angkut and Movie Star di Jalan Terusan Sultan Agung Kota Batu. Saat berada di kantor Malang Post, finalis Kangmas Nimas berdialog dengan Pemimpin Redaksi, Sunavip Ra Indrata. Baca Belajar... Hal. 7

NGOPI BARENG DAHLAN ISKAN Orang miskin punya jalan sendiri untuk menikmati kemiskinannya, seperti juga orang kaya punya cara sendiri menikmati kekayaannya.’’

PKB – PDIP Siapkan Kejutan MALANG – Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), siap mendukung dan memeriahkan gelaran Kirab dan Deklarasi Pemilu Damai 2014, yang diselenggarakan KPU Kabupaten Malang bersama Malang Post, Sabtu (15/3) nanti. Kedua partai politik (Parpol) yang memiliki basis massa sangat banyak ini, menyatakan akan memberi kejutan pada saat kegiatan nanti. ‘’Kalau kreatifitasnya apa yang akan kami tampilkan nanti, memang masih belum kami rapatkan dengan para pengurus. Yang pasti akan ada kejutan dari PKB Kabupaten Malang, untuk memeriahkan Kirab dan Deklarasi Pemilu Damai 2014 itu,’’ ungkap Ketua DPC PKB Kabupaten Malang, Abdurrahman. Baca PKB... Hal. 7

PELANTIKAN DPC PKB

GUEST GESANK/MALANG POST

DI GAJAYANA : Tim Hanoi T&T dalam sesi latihan semalam. Mereka memilih datang lebih awal untuk adaptasi cuaca.

PNI Marhaenisme Malang Raya Dukung Ahmad Basarah RIZAL FANANY/MALANG POST

Ahmad Basarah

MALANG - Silaturahmi PDI Perjuangan, dengan PNI Marhaenisme Malang Raya, di Hotel Pelangi, Sabtu (8/3) kemarin, jadi sejarah. Pertemuan resmi antar dua partai politik itu, merupakan yang pertama kalinya terjadi. Pengurus dan kader PNI Marhaenisme di Malang Raya pun, langsung mendukung Wakil Sekjen DPP PDI Perjuangan, Ahmad Basarah, dalam pemilu legislatif.

Ahmad Basarah merupakan caleg DPR RI nomor urut 1 yang diusung PDI Perjuangan dari Dapil Malang Raya. Sejumlah elit PNI Marhaenisme di Jatim dan Malang Raya, hadir dalam acara tersebut. Diantaranya Ketua DPD PNI Marhaenisme Jawa Timur, Ki Soebarto Barata, Ketua DPC PNI Marhaenisme Kota Malang, Susy Sri Susmini, ketua dan pengurus PNI Marhaenisme

Kabupaten Malang dan Kota Batu. ‘’Hari ini (kemarin, Red.) kita kedatangan tamu besar. Bapak Ahmad Basarah dan ibu Sri Untari. Saya mendukung sepenuhnya karena dua orang ini (pelanjut) ajaran dan ideologi Bung Karno,’’ kata Susy dalam sambutan pembukaan acara, disambut tepuk tangan ratusan kader PNI Marhaenisme yang hadir. Baca PNI... Hal. 7

GUEST GESANK/MALANG POST

Ngalam

Ebes

Komunitas Rumah Singgah, Pelayan Anak Jalanan

Meiga Dikontrak Sak Lawase

Weekday Cari Uang, Weekend Habiskan Uang

Kana : Arema mageri Kurnia Meiga konrak seumur hidup bes Ebes : Untung Arema duwe kiper sing hebat jes Kana : Kiper hebat mesti regone laham bes Ebes : Lek tahil niame, mesti kanyab klub sing kesengsem kepingin jaluk Meiga. Tapi lek wis dikonrak Arema sak lawase, klub liyone mesti ngaplo (***)

PROBLEM anak jalanan, seperti jadi pekerjaan rumah yang tak pernah diselesaikan oleh pemerintah kota. Bukannya menyusut, jumlah anjal, semakin semerawut. Makin banyak anjal yang tak tersentuh pendidikan. Komunitas asli Malang, Rumah Singgah ingin mencegah anjal kehilangan masa depan. Tentunya, lewat aksi nyata. Seperti memberi pendidikan kehidupan secara cuma-cuma bagi ratusan anjal di Malang Raya. GUEST GESANG/MALANG POST

Arus dunia terus menggiring Kota Malang untuk maju

HARAPAN : Komunitas Rumah Singgah setelah memberi pendidikan pada anjal, di ruko Jalan Ade Irma Suryani, Kasin.

dan berlari. Sayang, kaum terpinggirkan, semisal anak jalanan, masih seperti jongkok. Jangankan diajak maju berlari. masyarakat tak mau capekcapek mengajaknya berdiri. Kota seperti mati. Tak punya rasa peduli. Anjal seperti menunggu dikebiri, oleh monster bernama industrialisasi. Tak ada yang mau dicap s a m p a h . Ta p i , k o m u n i t a s masyarakat kita semena-mena, langsung menempelkan cap sampah masyarakat pada anak jalanan. Baca Weekday... Hal. 7

SEMANGAT AREMANIA : Muhaimin Iskandar dan HM Anton bersama Aremania dan maskot Singo Edan.

Cak Imin Yakin Abah Anton Mampu Capai 15 Kursi MALANG – Pelantikan HM Anton, sebagai Ketua DPC PKB Kota Malang, menjadi harapan baru, bagi partai yang didirikan para ulama NU itu. Ketua Umum DPP PKB, Muhaimin Iskandar yakin, HM Anton dapat membesarkan dan mengembalikan kejayaan PKB di Kota Malang. Keyakinan Menakertrans itu terlihat, saat menyaksikan secara langsung, Baca Cak Imin... Hal. 7

11.395 11.554 11.580

5/3 493.500

493.500

492.000

6/3

7/3

8/3

6/3

7/3


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.