Mp0912

Page 1

HOTLINE :

www.malang-post.com redaksi@malang-post.com

Redaksi / Iklan / Sirkulasi: Jl. Sriwijaya 1-9 Telp. 340081 - 2

SENIN, 9 DESEMBER 2013

Harga Eceran Rp. 3.500,-

Korane Arek Malang

Target = Banjir Gol

INDONESIA VS KAMBOJA

Angka Pertama Selalu Mudah YANGON- Indonesia akan mengawali perjuangannya merebut medali emas dalam SEA Games 2013 ini. Sore nanti, skuad Garuda Muda menjalani pertandingan perdananya di dalam babak penyisihan Grup B melawan Kamboja, di Thuwunna Youth Training Center (YTC) Stadium, Yangon, Myanmar. Tiga angka dibutuhkan Indonesia untuk menguntit dua negara unggulan dari Grup B lainnya, tuan rumah Myanmar dan tim kuat Thailand. Kedua negara itu sudah mampu memenangi laga perdananya sama-sama dengan skor besar. Myanmar menghantam Kamboja tiga gol tanpa balas, dan Thailand menang 3-1 atas Timor Leste.

Baca Angka....Hal 7

INDONESIA-berpeluang untuk menyaingi Myanmar dan Thailand di puncak klasemen Grup B, pada SEA Games 2013 ini. Dalam pertandingan perdananya sore nanti di Thuwanna Youth Training Centre (YTC) Stadium, Yangon, skuad Garuda Muda hanya akan menghadapi Kamboja. “ Mengaca pada performa Kamboja pada pertandingan pertama lawan Myanmar kemarin (8/12), secara kualitas permainan Indonesia masih bisa diunggulkan. Apalagi, setelah dihancurkan tim tuan rumah, mental para penggawa Kamboja bakal sedikit goyah. Itu semakin diperparah dengan ancaman kelelahan yang dialami Chhun Sothearath dkk. “ Maklum, Kamboja hanya mempunyai waktu sehari untuk memulihkan kebugarannya. Kondisi itu berbanding terbalik dengan Indonesia yang belum menjalani pertandingan sejak berada di Yangon, Kamis lalu (5/12).

SUGENG DEAS/JAWA POS

SIAP TEMPUR : Timnas Indonesia latihan di stadion YTC Yangon kemarin.

Baca Target....Hal 7

Kemenangan dari Bangku Cadangan

Hari Ini Workshop, Saksikan Pameran Fotonya

Arema Cronus Bungkam DC United 2-1 KEPANJEN-Kemenangan manis dicicip oleh Arema Cronus dalam laga lawan DC United dari Amerika Serikat dengan skor 2-1 (0-0) di Stadion Kanjuruhan, Minggu malam kemarin (8/12). Dua gol Singo Edan seluruhnya dicetak pada babak kedua. Dua pencetak golnya pun adalah sama-sama pemain pengganti mantan penghuni timnas U-23. Yakni Hendro Siswanto dan Sunarto yang sering dibangkucadangkan. Mengusung skema yang ham-

MALANG- Workshop dan pameran foto eksplorasi alam, budaya dan landmark Malang Raya yang dihelat Malang Post dan Bentoel Group digelar di Hotel Ibis Styles Jalan Letjen S. Parman no. 45 Malang. Workshop ini menghadirkan Eddie Putera fotografer dari Malaysia, Becky Subecky fotografer senior Jawa Pos dan Redaktur foto Malang Post Guest Gesang. Selain workshop dari tiga pemateri, juga dipamerkan sekitar 30 karya peserta lomba yang telah dipilih oleh juri. Media Relation pameran dan workshop foto, Vandri Van Battu mengatakan, pembukaan pameran digelar pada pukul 09.00. Hadir dalam pembukaan itu Bentoel Group Head of Corporate and Regulatory Affairs Shaiful Bahari Mahpar, Direktur Malang Post Juniarno Djoko Purwanto bersama Pemimpin Redaksi Malang Post Sunavip Ra Indrata.

pir sama, Hendro dan Sunarto memanfaatkan umpan crossing sebelum menjebol gawang DC United. Hendro yang masuk pada babak kedua menggantikan Juan Revi mampu memanfaatkan umpan crossing datar yang dilancarkan oleh Alberto Goncalves dari sisi kanan. Dengan mudah, pemain kelahiran Tuban yang melakukan gerakan coming from behind dan minim penjagaan itu mengoyak jala gawang Joe Willis.

Baca Kemenangan....Hal 7

Baca Hari Ini....Hal 7

Aremania Luar Biasa

NGOPI BARENG DAHLAN ISKAN DAR DARIPADA mengeluh terus,berhentilah bekerja. terus, Masih banyak orang lain yang mau bbekerja.Masih banyak orang lain yang tanpa mengeluh bisa m menunjukkan kemajuan !

ANIMO suporter Arema Cronus, Aremania tampaknya cukup membuat DC U United nited keder. Suporter Singo Edan yang sudah ah ha ah hhaus us mendukung tim pujaannya, memadatii S Staditadion Kanjuruhan Minggu malam kemarin. rin n. To To-tal, sekitar 20 ribu Aremania duduk dii ttri tribun ribu buun Kanjuruhan untuk menyaksikan Areema lawan tim asal Major League Soccer (MLS) Amerika Serikat.

PELINDO III

Latih UMKM B Binaan, Siapkan P Pinjaman Lunak

Baca Aremania....Hal 7

MALA MALANG –PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) III memilik memiliki kepedulian tinggi terhadap pengembangan potensi UMKM di wilayah Jawa Timur. Pagi ini, Peli d II lindo III akan menggelar pelatihan kewirausahaan dan manajemen usaha bagi calon mitra binaan PT Pelindo III di Hotel Sahid Montana Dua, Jalan Candi Panggung no 2 Malang. Sebanyak 44 calon mitra binaan dari 12 kota di Jatim berkesempatan ikut ambil bagian.

Baca Latih....Hal 7

GUEST GESANG/MALANG POST

DUA GOL: Sunarto usai membobol gawang DC United serta para pemain Arema merayakan gol yang diciptakan Hendro Siswanto.

Ngalam

Ebes

Pamer Libom Mewah

Kepala SMK Muhammadiyah 7 (Mutu) Gondanglegi H. Pahri, S.Ag, MM

Seminggu Belajar Hybrid Solar Car ke China

Kana : Pemkot Ngalam te ukut libom regone Rp 1,5 miliar bes Ebes : Iku libom te gawe apais jes, mosok kanggo Abah Anton Kana : Kadit pantes bes, rakyate urip soro mosok pejabate foya-foya Ebes : Lo, jarene peduli wong licek tapi kok malah pamer libom mewah. Kudune lak mentingno urusane rakyat sing uripe soro mergo rego barang mundak kabeh

GUEST GESANG/MALANG POST

COBA : Pahri mencoba kenyamanan mobil listrik patroli polisi di China. SMAK MUTU FOR MALANG POST

SMK Muhammadiyah 7 Gondanglegi sukses melaunching hybrid solar car (mobil listrik tenaga matahari). Untuk menyempurnakan karya tersebut, Kepala SMK Muhammadiyah 7 Gondanglegi, H. Pahri S.Ag. MM, pun belajar tentang seluk beluk mobil listrik hingga ke negeri China. Tidak sendiri, tugas belajar atas sponsor Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur itu juga diikuti 18 kepala sekolah berprestasi lain pada 17-25 November 2013 lalu. Berikut catatan perjalanannya yang disampaikan secara bertutur. Rasa dingin begitu terasa sampai ke tulang sumsum saat kaki melangkah keluar dari pintu pesawat Cathay Pacific yang membawa saya dan rombongan dari Juanda ke Bandara Beijing International.

Padahal tubuh ini sudah dibalut dengan kain cukup tebal. Saat itu suhu udara di Beijing memang sangat dingin, minus 10 derajat.

Baca Seminggu....Hal 7

PEDULI : Jajaran manajemen PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) III saat menggelar sebuah acara bersama Menteri BUMN Dahlan Iskan di Surabaya. Mereka akan hadir di Malang untuk melakukan pembinaan mitra UMKM.

PEMKOT

Muncul Lagi Pos Anggaran Fantastis MALANG-Bagian Umum Pemkot Malang tercatat sebagai SKPD yang betul-betul menyedot anggaran. Selain mengusulkan pengadaan mobil jabatan seharga Rp 1,5 miliar seperti diberitakan Malang Post kemarin, unit kerja yang melekat pada Sekretariat Daerah (Setda) Kota Malang ini juga mengusulkan sejumlah pos anggaran yang mirip satu sama lainnya. Berdasarkan usulan anggaran dalam Prioritas dan Plafon Anggaran Sementara (PPAS) tahun 2014 tercatat beberapa item anggaran yang mirip. Jumlah anggaran yang diusulkan pun fantastis. Salah satu contohnya yakni pos anggaran peringatan atau kegiatan insidentil sebesar Rp 2.005.000.000.

Baca Muncul....Hal 7 Jawa Pos Group


SENIN, 9 DESEMBER 2013

2

Bambang Desak Ruhut Minta Maaf

RINGSEK: Kondisi bus yang mengangkut rombongan pengantin dan mengalami rem blong hingga masuk jurang. Dan, para penumpang bus yang selamat dirawat di RSUD Garut.

Minibus Pengantin

JAKARTA- Anggota Komisi III DPR RI dari Fraksi Partai Golkar Bambang Soesatyo mendesak koleganya Ruhut Sitompul meminta maaf kepada pengamat politik Boni Hargens atas tindakan rasialisnya. Tindakan Ruhut yang menghina warna kulit Boni dikhawatirkan bisa merusak persatuan bangsa. “Sikap rasis itu berbahaya bagi negara kita sebab bisa memecah rasa persatuan,” katanya saat launching Gerakan Anti Diskriminasi di Jakarta, Minggu (8/12). Menurut Bambang, sebagai sesama anggota DPR dirinya menyesalkan insiden yang bernuansa kebencian tersebut. Apalagi Ruhut juga berasal dari partai pemerintah yang seharusnya bisa menjaga bicaranya. “Saya berharap dan mendorong Ruhut meminta maaf kepada Boni, lalu tidak mengulangi perbuatannya. Kalau Ruhut mau minta maaf, Boni juga harus memaafkan,” tegasnya. Bambang juga meminta Partai Demokrat memberi teguran keras kepada Ruhut atas ulahnya yang membuat marah masyarakat tersebut. Apalagi bukan kali ini saja Ruhut membuat ulah. “Saya jadi merasa tidak salah, menolak Ruhut menjadi pemimpin Komisi III waktu itu,” ujarnya. Sementara itu, Boni Hargens menganggap Demokrat tidak layak menjadi peserta pemilu 2014 jika tidak memberikan sanksi apa pun ke Ruhut. Jika tidak meberi hukuman, sama hal partai yang dipimpin Susilo Bambang Yudhoyono ini adalah partai rasialis yang tidak mendukung tegaknya pancasila yang terkandung persatuan dan kesatuan Indonesia. “Partai rasis tidak perlu ikut pemilu,” tegasnya.(jpnn/udi)

Masuk Jurang, Sopir Tewas GARUT– Minibus yang mengangkut rombongan pengantin pria asal Banyumas, Jawa Tengah, masuk jurang sedalam 200 meter di Kampung Cisandaan Desa Pananjung Pamulihan, Garut, Jawa Barat, Minggu 8 Desember 2013. Kecelakaan itu terjadi 100 kilometer sebelum lokasi pernikahan di Rancabuaya, Garut. Sebanyak 16 penumpang minibus terluka, sedangkan sang sopir yang berusia 25 tahun, Asep, hanyut terbawa arus air sungai di dasar jurang. “Sopir yang hilang itu su-

dah ditemukan dalam kondisi tewas,” kata Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Garut AKP Bariu Bawana, kemarin. Berdasarkan hasil penyelidikan sementara aparat Satlantas Polres Garut, kecelakaan itu diduga terjadi karena rem blong. Sopir juga diduga tidak menguasai medan jalur yang terhitung curam. “Jalanan berliku, banyak tanjakan, lalu menurun tajam. Di kanan-kiri jalan terdapat jurang hingga kedalaman ratusan meter,” ujar Bariu. Lima di antara penumpang minibus tersebut adalah anak-

anak. Sang pengantin pria, Yuli Eko Prasetyo yang berusia 26 tahun, menderita luka berat dan harus dirawat di rumah sakit. Ia tergolek tak sadarkan diri di RSUD dr. Slamet Garut. Sementara para penumpang lainnya menderita luka ringan dan sudah dirawat di Puskesmas Cikajang Garut. Sedangkan bangkai minibus nahas sampai saat ini belum berhasil dievakuasi karena kondisi jurang yang amat curam. Petugas masih harus mendatangkan kendaraan derek lain.

Warga di sekitar lokasi kecelakaan yang menjadi saksi mata peristiwa nahas itu mengatakan, minibus rombongan pengantin dari Banyumas, Jawa Tengah, yang hendak ke Rancabuaya Garut itu tiba-tiba hilang kendali saat melewati turunan tajam di Cisandaan. Para korban menduga minibus yang mereka tumpangi mengalami rem blong. Falahi (28), warga setempat, mengaku tidak heran saat minibus rombongan pengantin asal Banyumas Jawa Tengah mengalami kecelakaan di ka-

wasan Gunung Halimun tersebut atau tepatnya di Kampung Cisandaan, Desa Pananjung, Kecamatan Pamulihan, Garut. Sejauh yang ia tahu, kejadian serupa terjadi 10 kali. “Sebelas kali dengan kejadian itu. Lokasi itu biasa disebut tanjakan penganten,” katanya kepada wartawan, kemarin. Disebut tanjakan karena lokasinya merupakan tebing. Kontur jalannya naik turun. Kata ‘penganten’ disematkan karena rombongan pengantin sering mengalami kecelakaan di tempat tersebut. (jpnn/udi)

Bea Cukai Gagalkan Penyelundupan 3,2 Kg Sabu

BB NARKOBA: Wakapolda Metro Jaya Brigjen Pol Sudjarno (kiri) menunjukkan barang bukti narkoba 2 kg shabu (200 gram) yang diamankan di Bandara Soekarno Hatta senilai Rp 3 miliar lebih beberapa waktu lalu. BALI- Petugas Bea Cukai Bandara Ngurah Rai Bali kembali berhasil menggagalkan penyelundupan sabu seberat 3,2 kilogram ke Bali. Seorang pelaku yang membawa barang terlarang itu diamankan petugas. Pelaku bernama Ihah Solihah Uju (39), asal Garut, Jawa Barat itu ditangkap saat tiba di terminal kedatangan internasional bandara Ngurah Rai Bali. “Tersangka awalnya terbang ke Bali dengan menggunakan pesawat Singapore Airlines SQ 942 dari Singapura,” ujar

Kepala Kantor Bea Cukai Ngurah Rai Made Wijaya, Minggu (8/12/2013). Menurut Wijaya, petugas awalnya tidak menemukan benda terlarang saat memeriksa tersangka. Namun belakangan akhirnya petugas berhasil menemukan serbuk kristal dari dasar bagasi tas jenis travel bags warna hitam milik tersangka. “Pelaku diduga seorang tenaga kerja wanita Indonesia,” jelas Wijaya. Wijaya menuturkan bahwa dari hasil tes cepat atau narcotic

test, serbuk kristal diduga kuat mengandung sediaan narkotika jenis methamphetamine. Dengan barang bukti kejahatan itu, pelaku dengan nomor paspor A6569361 kini akhirnya ditetapkan sebagai tersangka.”Pelaku sampai saat masih kita dalami untuk mengungkap jaringannya. Pelaku secepatnya kita serahkan ke Polda Bali untuk proses lebih lanjut,” tutup Wijaya. Terpisah, Polsek Pamulang, Kota Tangerang Selatan, Banten, berhasil menyita ganja kering sebanyak satu ton dari tiga pelaku.

“Ada satu ton ganja yang berhasil disita petugas dari tiga pelaku bandar yang diamankan secara terpisah,” kata Kapolsek Pamulang, Kompol Mochamad Nasir di Tangerang, kemarin. Ia mengatakan, ketiga tersangka merupakan bandar besar untuk wilayah Jabodetabek dengan asal ganja dari jaringan aceh. Pengungkapan ganja sebanyak satu ton, berawal dari penangkapan tersangka bernama Evi Krisnawati Mayer (51) beserta anaknya Jeffry (31) asal Manado yang merupakan warga wisma Tajur, Ciledug, kota Tangerang. Dari penangkapan kedua tersangka tersebut, kepolisian berhasil menyita ganja kering sebanyak empat kilogram. Kemudian, kepolisian melakukan pengembangan dari penangkapan kedua tersangka hingga mengarahkan kepada bandar di wilayah Depok, Jawa Barat. “Dari pengakuan dua tersangka yang ditangkap petugas, diperoleh informasi mengenai bandar lainnya di Depok,” katanya. Saat melakukan penggeledahan di wilayah Depok, diperoleh barang bukti ganja sebanyak 96 bal atau total berat 1 ton. Pelaku dengan nama Antonius Engkos (50) warga Tajur Halang, Bojong Gede, Depok, diketahui se-

bagai bandar besar. Bahkan, pelaku dengan nama Antonius Engkos, pernah tersangkut dengan kasus yang lama pada dua tahun silam. “Pelaku mengaku mendapatkan barang bukti ganja kering dari jaringan Aceh melalui kurir bernama Mun,” katanya. Dari keterangan tersangka Anton, polisi mendapatakn informasi jika sistem penjualan yang dilakukan dengan cara transfer. Pembeli biasanya mentransfer uang ke rekeningnya dan paket ganja tersebut dikirim oleh pelaku sesuai dengan pesanan yang diinginkan. (jpnn/udi)

Dewi Aryani

Nur Pamudji Tak Perlu Mundur SEMARANG- Anggota Komisi VII (Bidang Energi) DPR RI Dewi Aryani berpendapat Nur Pamudji seyogianya tidak perlu mengundurkan diri sebagai Direktur Utama Perusahaan Listrik Negara di tengah situasi pembenahan internal PT PLN. “Berita pengunduran diri Dirut PT PLN cukup mengagetkan saya. Setahu saya Pak Nur Pamudji orang yang jujur dan baik. Jadi, tidak semestinya mengundurkan diri,” katanya di Semarang, kemarin. Sebelumnya, Nur Pamudji mengajukan permohonan mundur dari jabatannya terkait dengan pemeriksaan kasus dugaan korupsi yang kini dalam penanganan Kejaksaan Agung. Dewi mengatakan penggantian-penggantian peralatan PLN yang sudah tua memang harus dilakukan. “Jika dalam pembenahan di PLN ada yang ditakutkan terkait dengan korupsi, bisa saja dirut meminta pandangan dan saran dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK),” ujar Dewi. Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPR RI itu berpendapat bahwa kerja sama dengan KPK akan lebih baik dilakukan, dan tentu KPK akan membantu karena memang listrik menjadi hajat hidup rakyat. (jpnn/udi)

Tanki SPBU Meledak, Petugas Alami Luka Bakar PA C I TA N - Ta n k i y a n g dipendam di SPBU 54 635 01 Jalan Gatot Subroto, Pacitan, Sabtu (7/12/2013) petang, meledak. Ledakan sempat menimbulkan gumpalan api. Akibatnya, seorang karyawan SPBU, Wahyu (25) mengalami luka bakar di tangan. Korban dilarikan ke RSUD setempat. Informasi yang dihimpun di lokasi, ledakan terjadi saat berlangsung bongkar muatan. Saat itu, mobil tanki bermuatan premium diparkir tak jauh dari tanki pendam. Seorang karyawan menarik selang untuk mengalirkan premium ke dalam tanki yang tertanam di tanah. Sebelum premium dari mobil tanki dialirkan, mendadak terjadi ledakan dari dalam lubang tanki pendam. Tak hanya menimbulkan bunyi ledakan, kejadian itu juga mengakibatkan kobaran api hingga mengenai karyawan yang sedang bekerja mengisi tanki pendam. “Setelah ada ledakan itu terus bola api

berkobar ke atas. Tingginya kira-kira 2 sampai 3 meter,” ujar Sujarno (45), seorang karyawan SPBU di lokasi. Beruntung, api tak sempat merembet ke instalasi pengisian. Mobil tanki yang hendak bongkar muatan pun selamat dari jilatan api. Sebab, pengemudi cepat memindahkan kendaraan sebelum api menjalar. “Saya langsung lari menuju ke truk tanki terus laya tancap gas sekuatnya menuju ke luar (SPBU),” ungkap Sutimin, pengemudi tanki.

Semenatar itu, kemarin PT Pertamina menyelidiki penyebab meledaknya tanki penyimpan bahan bakar yang dipendam di SPBU 54 635 01 Jalan Gatot Subroto, Pacitan. “Kami masih investigasi penyebabnya, sementara SPBU kita tutup sementara,” kata Assistant Manager External Relation, Pertamina Marketing Operation Region V, Heppy Wulansari, Minggu (8/12/2013). Heppy menyangkal telah terjadi ledakan dalam kejadian tersebut. Ia mengatakan, yang

terjadi hanya sebuah letupan bukan ledakan. (jpnn/udi)

PEMBERITAHUAN Saudara Daryanto Secepatnya mengambil barangnya di Bukit Cemara Tidar A 39. Jika Sampai tanggal 14 Desember 2013 tidak diambil, barang anda saya anggap hangus. Dari Himawan - Madiun REDAKTUR: MAHMUDI, LAYOUTER: SLATEM


TECHNOCELL

SENIN, 9 DESEMBER 2013

3

EVERCOSS Q6

Adaptasi Desain Perangkat BlackBerry

IRA RAVIKA/MALANG POST

SUPER: Fitur Super Camera memungkinkan pengguna Lenovo K900 mengeksplorasi aktivitas fotografi, karena fitur ini memiliki banyak opsi untuk menyempurnakan fotop.

Lenovo K-900

Moncer Berkat Super Camera MALANG – Lenovo K-900 tidak hanya hadir dengan prosesor intel atom yang diyakini memiliki kinerja cepat, namun ponsel premium ini juga memiliki spesifikasi kamera yang mantap. Exposure yang akurat membuat hasil foto dari kamera berkekuatan 13 megapiksel ini sangat tajam dengan warna yang baik. Salah satu yang membuat hasil jepretan Lenovo K-900 ini apik adalah adanya fitur Super Camera. Fitur Super Camera ini baru kali pertama diterapkan Lenovo, dimana di dalamnya terdapat banyak pengaturan yang membantu pengguna mengambil foto dengan hasil yang maksimal. Supervisor Global Teleshop, Bobin Febriyawan mengatakan, beberapa efek yang ada dalam fitur Super Camera adalah Magic GIF dan GIF. Efek ini mirip Cinemagraph yang diterapkan pada Nokia seri Lumia. Ada juga efek Remove. Efek yang juga diterapkan pada Samsung Galaxy S4 ini bermanfaat, saat pengguna ingin

menghapus obyek yang tidak diinginkan. Alhasil, hasil foto pun sangat maksimal, dan menarik. Selain itu pada fitur Super Camera ini pengguna juga akan menemukan beberapa efek lensa digital. Seperti contohnya Fish Eye, Mirror, Tilt shift, Blur, Kaleidoskop sebagainya. “Beberapa efek lensa ataupun efek pendukung super camera tidak tersedia pada fitur, tapi bisa di download melalui play store,’’ kata Bobin. Namun begitu, Bobin mengatakan beberapa fitur ini berjalan cukup berat, bahkan untuk membukanya membutuhkan waktu beberapa detik. Lenovo memberikan tiga jenis pengaturan untuk fitur fotografi yaitu Basic, Advance dan Other. Pengaturan basic meliputi switch kamera depan-belakang, flash, resolusi, Scene (Normal, night, portrait dsb), Effect adjust (pengaturan tingkat kecerahan, eksposur, kontras, saturasi dan ketajaman), kualitas foto, serta Guidelines (garis-garis untuk membantu mengatur komposisi). Sementara untuk pengaturan

Advance meliputi pengaturan ISO, White balance, Stroscopic (auto, 50Hz, 60Hz) dan pengaktifan touch control shot. “Untuk pengaturan Other Setting, pengguna bisa mengatur lokasi GPS, bunyi kamera, animasi kamera dan mode fokus foto (auto atau continous),’’ rinci Bobin. Selain fitur yang memukau, Lenovo K-900 ini dilengkapi dengan super gallery. Super gallery ini difungsikan untuk menampilkan hasil foto dan video yang dikelompokkan berdasarkan hari. Pengaturan ini lebih memudahkan saat pengguna mencari sebuah foto. “Lenovo K-900 ini hadir tidak hanya dengan desain premium, tapi juga spesifikasi yang lengkap,” tambah Bobin. Seperti diketahui, Lenovo K-900 ini hadir pertengahan tahun lalu. Ponsel ini dilengkapi dengan layar 5.5 inci. Kualitas layar IPS Full HD yang ditanam sangat baik. Kerapatan pixel mencapai 401 ppi, membuat teks dan gambar yang ditampilkan menjadi amat tajam dan penuh war-

MALANG – Pesona BlackBerry terbukti masih kuat. Terbukti dari banyaknya pabrikan ponsel lokal yang menjadikan produk besutan Research In Motion (RIM) tersebut sebagai kiblat produknyaponsel besutannya. Evercoss misalnya, memanfaatkan popularitas Q5 milik BlackBerry, Evercoss pun menelurkan Q6 yang memiliki tampilan yang sama persis dengan Q6. Fisik antara Q5 BlackBerry dan Q6 Evercoss baru bisa dibedakan setelah membaca nama yang tertera di atas layar. Jika Q6 bertuliskan BlackBerry, maka Q6 bertuliskan Evercoss. Marketing Original Shop Jalan MT Hariono, Chandra Putra mengatakan, karena Q6 Evercoss dibandrol dengan harga lebih murah dari ketimbang Q5, maka jeroan Q6 pun kapasitasnya jauh lebih rendah dari Q5. “Standar sih, fiturnya itu-itu saja, tapi laris karena bentuknya mirip Q5 BlackBerry,” kata Chandra. Q6 merupakan ponsel dual SIM GSM+GSM, lengkap dengan TV analog. Ponsel ini dilengkapi dengan layar seluas 2.6 inci, HVGA berresolusi 480 x 320 piksel. Tombol navigasinya menggunakan trackpad, namun jangan mencari layar sentuh karena Q6 bukan ponsel dengan teknologi touch screen. Fitur multimedia yang tertanam di ponsel ini cukup lengkap. Pemutar musik yang mendukung format MP3 dan MP4, pemutar video 3GP, perekam suara dan video, GPRS, MMS dan WAP dan kamera berresolusi 2 MP yang belum memiliki auto fokus. Mungkin, kelebihan Q6 Evercoss yang tidak dimiliki Q5 BlackBerry adalah kemampuannya untuk menjadi modem. “Ponsel ini bisa menyimpan phone book hingga 1000 nomor, dan 200 SMS. Yang sering SMS dengan kalimat panjang juga tidak perlu khawatir, karena ponsel ini memiliki karakter ekstra panjang,” tambah Chandra. (vik/fia)

na. Video full HD dapat dilihat dengan sangat memukau. Selain itu desain ponsel ini juga sangat apik. Menggunakan bahan aluminium kokoh dan mewah cukup mendongkrak gengsi penggunanya. Sementara untuk dapur pacunya, K900 bertumpu pada paduan prosesor Intel Atom Z2580 Dual-core, GPU PowerVR SGX544, dan RAM 2GB. Kinerja mesin sangat cepat, meskipun menjalankan aplikasi berat seperti game 3D. Satu-satunya yang patut disayangkan terhadap ponsel ini adalah, tidak adanya slot untuk memory card. Artinya pengguna hanya puas dengan memory internal sebesar 16 GB. “Sebagai smartphone kinerja ponsel ini sangat luar biasa. Tapi untuk pengguna yang suka menyimpan data pada ponsel, harus memperhatikan sisa memorynya. Karena ponsel ini hanya dilengkapi dengan memory internal seluas 16 GB,’’ tandas Bobin sembari mengatakan ponsel ini dibanderol dengan harga Rp 4.999.000.(vik/fia)

Asiafone AF-25 Heart

Keypad Cantik Demi Pikat Kaum Hawa

IRA RAVIKA/MALANG POST

IMUT: Sentuhan warna pink dan keypad berbentuk hati membuat AF-25 Heart cocok dipakai kaum hawa.

MALANG - Keberadaan radio pada sebuah ponsel memang menjadi pelengkap. Namun kehadirannya dapat menghibur para pengguna, terutama mereka yang suka mendengarkan musik. Hal inilah yang membuat banyak vendor kemudian menciptakan ponsel dilengkapi radio. Salah satu vendor tersebut adalah Asiafone. Hampir semua produk Asiafone dilengkapi dengan radio. Tidak terkecuali AF-25 Heart. Marketing Ivan Cell, Rosy Nurjayanti kepada Malang Post menjelaskan, Asiafone AF-25 Heart sebetulnya merupakan ponsel standart. Fitur maupun

spesifikasi yang ditanam, tidak menonjol karena banyak terdapat pada ponsel sejenis. Daya tarik paling utama ponsel ini adalah desainnya yang imut dan lucu. Sesuai namanya Heart, tombol navigasi ponsel ini berbentuk hati. Agar terlihat menarik, pada tepi tombol terdapat lampu disco yang seketika menyala saat pengguna menerima telepon ataupun SMS. Aplikasi warna pink, biru muda dan lainnya, memperkuat kesan imut ponsel Rp 200 ribuan ini. “Fitur sederhana, tapi tampilannya cukup atraktif.

Cocok dipakai untuk pengguna pemula yang tak terlalu membutuhkan aplikasi modern,” jelas Rosi. Desain imut tersebut diimbangi dengan layar yang juga imut. Itu karena layar AF25 hanya seluas 2.4 inci. Sebagai pelengkap, AF-25 Heart dilengkapi dengan kamera ‘seadanya’. Ya, merujuk pada segmen yang diambil dan harga yang sangat bersahabat, maka pabrikan hanya menanamkan kamera berresolusi 1,3 MP. “Bisa dipakai untuk mengambil foto maupun video. Tapi dengan kualitas seadanya,” tandas Rosi. (vik/fia)

Epson EB-S200 dan EB-X200

Harga Kelas Pemula, Fitur Kelas Atas BALI - Epson, pemimpin dunia di bidang digital imaging dan solusi cetak dan produsen projektor nomor 1 selama 12 tahun berturut-turut kembali meluncurkan seri projektor kelas pemula (entrylevel) yang dirancang khusus khusus untuk menjawab kebutuhan pengguna akan perangkat presentasi dengan performa terbaik dan biaya terjangkau. Setelah sukses menghadirkan seri projektor kelas pemula EB-S100 dan EBX100 pada tahun 2011 lalu, pada hari ini PT Epson Indonesia dengan bangga mempersembahkan projektor entry-level seri EB-S200 dan EB-X200 yang dirancang khusus untuk masyarakat Indonesia. Diperkenalkan untuk pertama kalinya di Asia pada 5 Desember lalu. Jajaran projektor terbaru ini menggabungkan sejumlah fitur-fitur yang berguna untuk memberikan performa dan nilai/ manfaat terbaik dengan biaya yang terjangkau, membuat projektor ini ideal untuk cakupan aplikasi presentasi bisnis hingga aktivitas pembelajaran di ruang kelas. Deputy Country Manager PT Epson Indonesia, M Husni Nurdin menjelaskan, proyektor EB-S200 dan X200 adalah successor dari EB-S100 dan X100 yang merupakan inovasi model proyektor entry level dengan penjualan tertinggi karena value for money-nya yang sangat tinggi. “Kami berharap proyektor EB-S200 dan dan X200 juga dapat diterima dengan baik oleh pengguna di Indonesia terutama bagi yang bergelut di bidang pendidikan dan usaha kecil (SOHO),

EPSON FOR MALANG POST

PERKENALAN: General Manager Business & Corporate Department PT EPSON INDONESIA, Chris Herman Gunawan, Presiden Direktur PT EPSON INDONESIA, Kasajima Masami, dan Deputy Country Manager PT EPSON INDONESIA, M. Husni Nurdin saat peluncuran EB-S200 dan EB-X200, di Bali.

karena proyektor ini dilengkapi dengan sejumlah fitur yang mudah diperasokan dan desain menawan nan ringkas,” jelas Husni Nurdin. Projektor EB-S200 dan EB-X200 memiliki tingkat performa dan fitur yang dapat ditemui secara eksklusif pada model projektor level mid to high yaitu tingkat kecerahan yang tinggi dan fitur-fitur yang mudah digunakan. Projektor dilengkapi dengan lampu dengan tingkat kecerahan mencapai 2.700 lumens, konektor HDMI, konektivitas nirkabel opsional dengan perangkat mobile, dan Epson Horizontal Keystone Adjuster yang unik. Husni Nurdin menjelaskan, Teknologi Epson 3LCD yang telah dipatenkan dan digunakan pada projektor Epson terbaru,

memungkinkan projektor mempertajam dan memperjelas projeksi. Model ini menggunakan mesin optikal tiga chip yaitu 3LCD (Liquid Crystal Display) yang solid; dimana chip LCD difungsikan untuk memproses salah satu dari warna dasar yaitu merah, hijau, dan biru. Projektor EB-S200 dan X200 memiliki tingkat kecerahan (brightness) mencapai 2700 lumens. Tingkat Colour Light Output (CLO) yang terdapat pada projektor ini, sama dengan tingkat White Light Output, menghasilkan warna yang akurat, jelas, dan alami saat menampilkan hasil projeksi. Gambar-gambar yang diprojeksikan lembut di mata pengguna dan tidak akan mengalami pola distorsi. “Hal ini sangat penting bagi pengguna

di lingkungan sekolah ketika para siswa melihat projeksi dalam kurun waktu yang lama,” tambah Husni Nurdin. Ia melanjutkan, Epson juga memberikan perpanjangan masa garansi untuk Main Unit sampai dengan 3 tahun. Ada juga Extended Warranty (Perpanjangan Masa Garansi) untuk lampu E-TORL: Lampu ETORL yang datang dengan paket projektor Epson EB-S100 dan X100 memiliki garansi resmi Epson Indonesia sampai dengan 2 tahun atau 1000 jam (mana yang lebih dulu tercapai), dibandingkan projektor lain di kelasnya yang hanya menawarkan garansi lampu hingga 1 tahun. Projektor baru juga memungkinkan pengguna untuk menghemat biaya operasional dengan penggunaan Epson-Twin Optimized Reflection Lamp (E-TORL) inovatif yang 20 persen lebih efisien dibandingkan dengan lampu projektor konvensional, dan menawarkan umur lampu hingga 5000 jam (pada mode Eco) yang belum pernah terjadi sebelumnya. Dengan lampu “E-TORL, pengguna bisa menikmati penghematan biaya secara signifikan dengan biaya pemakaian energi yang lebih rendah dan umur lampu lebih panjang,” rincinya. Sebagai produk new enrty berfitur kelas atas, dua jagoan Epson ini memiliki banyak fitur yang menarik, antara lain pengatur keystone horizontal, auto vertical keystone, OSD (On Screen Display),Quick Startup dan Instant Off, pengeras suara terintegrasi, konektivitas WiFi opsional, dan masih banyak lagi. (fia)

IRA RAVIKA/MALANG POST

MIRIP : Evercoss Q6 memiliki disain sama persis dengan BlackBerry Q5

AIRBAG

Honda Kembangkan Airbag untuk Ponsel AIRBAG yang biasa disematkan di mobil sebagai fitur pengaman, ternyata juga tengah dikembangkan untuk digunakan di smartphone. Adalah Honda yang coba menggarapnya. Perusahaan yang dikenal sebagai produsen otomotif tersebut coba melakukan riset untuk membuat semacam case bagi ponsel yang mampu mengeluarkan airbag seperti layaknya di mobil. Dikutip dari DailyMail, Minggu (8/12), aksesoris ini membuka airbag untuk memberikan perlindungan ketika ponsel penggunanya terjatuh dalam ketinggiaan tertentu. Aksesoris yang diberi nama Case N ini memberikan jaminan agar ponsel tahan benturan saat jatuh, Honda menyematkan setidaknya enam kantung udara di sekujur aksesoris tersebut. Sayangnya, Honda tidak akan memproduksi secara massal dari Case N ini. Karena, produsen asal Jepang tersebut hanya bagian dari marketing mobil baru Honda, N-WGN.(*)

REDAKTUR :SHUVIA RAHMA, LAYOUTER : MOKA


SENIN, 9 DESEMBER 2013

4

Info Penting! JADWAL PENERBANGAN MALANG - JAKARTA Maskapai Garuda Indonesia Garuda Indonesia Sriwijaya Air Sriwijaya Air Sriwijaya Air

berangkat

kedatangan

10:45 12:55 08:35 12:40 14:35

12:15 14:25 10:00 14:05 16:00

Nomor Telepon Maskapai Penerbangan Lion Air Garuda Sriwijaya Citilink

0341- 400680 0341- 419494 0341- 471777 0341- 405438

JADWAL KERETA API DARI STASIUN KOTA BARU MALANG: Kereta Api: Penataran Tujuan: Blitar Pemberangkatan : 04.25 WIB 07.28 WIB 10.40 WIB 13.48 WIB 19.00 WIB Kereta Api: Penataran Tujuan: Surabaya Pemberangkatan : 04.20 WIB 07.00 WIB 09.53 WIB

12.37 WIB 15.38 WIB 19.48 WIB

Pekalongan-Cirebon-Pasar Senen Jakarta Pemberangkatan : 14.50 WIB

Kereta Api: Malioboro Express Tujuan: Jogjakarta Pemberangkatan : 08.35 WIB

Kereta Api: Gajayana Tujuan: Jakarta Kota Pemberangkatan : 13.45 WIB

Kereta Api: Tawangalun Tujuan: Banyuwangi Pemberangkatan : 14:40 WIB

Kereta Api: Malabar Tujuan: Bandung Pemberangkatan : 15.45 WIB

Kereta Api: Matarmaja Tujuan: Madiun – Solo Jebres-Semarang Poncol-Tegal-

Kereta Api: Senja Kediri Tujuan: Bandung Pemberangkatan : 13.25 WIB

JADWAL SIM KELILING KOTA MALANG Senin : Alun-alun Selasa : Universitas Widyagama Rabu : RM. Ringin Asri Kamis : Giant Sawojajar Jumat : Pos Polisi Mitra I KOTA BATU Minggu keempat Pukul: 17.00-20.00 WIB

KABUPATEN MALANG Senin : Terminal Bus Dampit Selasa : Stadion Talok Turen Rabu : Dealer Honda Sekawan Motor Bululawang Kamis : Dealer Yamaha Gondanglegi Jumat : Stadion Kanjuruhan Sabtu : Stadion Kanjuruhan Minggu : Bend. Lahor Karangkates

RIZAL FANANY/ MALANG POST

ANTUSIAS: Warga sengaja naik ke atap rumah dan rela kepanasan demi menonton kirab budaya HUT Kabupaten Malang yang digelar beberapa waktu yang lalu.

BUDAYA K3 SOLUSI MENGURANGI KECELAKAAN KERJA BURUH atau pekerja merupakan aset penting dalam sebuah perusahaan. Tanpa mereka perusahaan tidak dapat beroperasi untuk memproduksi barang. Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) pada buruh merupakan hal utama yang harus dilaksanakan dengan baik di perusahaan. Bagaimanapun risiko yang diderita akibat dari suatu peristiwa kecelakaan, akan berakibat kerugian berupa cedera pada tenaga kerja, maupun kerusakan pada harta benda. Sekecil apapun kecelakaan itu terjadi, paling tidak akan berakibat penurunan efisiensi. Angka kecelakaan ini tentunya tidak akan terjadi apabila para pekerja mengimplementasikan K3 sesuai standar. Hal ini juga dipertegas oleh Martiningsih, A. (2008) yang menyebutkan bahwa hal yang sangat penting bagi setiap orang yang bekerja dalam lingkungan perusahaan adalah

Abducted

memahami arti pentingnya K3 dalam bekerja keseharian untuk kepentingannya sendiri atau memang diminta untuk menjaga hal-hal tersebut untuk meningkatkan kinerja dan mencegah potensi kerugian bagi perusahaan. Perusahaan seharusnya bertanggung jawab terhadap K3 untuk seluruh karyawannya. K3 jika dilakukan dengan baik akan membawa dampak positif untuk perusahaannya. K3 dapat membantu kelancaran dari semua proses yang ada dalam perusahan itu. Peningkatan profit atau keuntungan dapat diperoleh perusahaan karena tidak adanya kecelakaan kerja. Proses produksi dan jalannya bisnis perusahaan bisa berjalan dengan lancar dan perusahaan berkembang dengan baik. Hal ini yang tidak disadari oleh banyak perusahaan di Indonesia pada umumnya. K3 yang dilaksanakan

Oleh : Siti Zahro Mahasiswa Universitas Negeri Malang Pascasarjana Program Studi Pendidikan Kejuruan (E-mail: stzahro@yahoo.co.id)

oleh perusahaan akhir-akhir ini hanyalah sebagai pemenuhan peraturan yang diterapkan oleh pemerintah dan bukan berdasarkan dari kebutuhan perusahaan. Ada juga perusahaan yang membuat prosedur K3 tetapi pada implementasinya hanyalah sebagai tulisan di atas kertas. Banyak perusahaan nasional terutama lokal yang masih menganggap bahwa K3 hanyalah menghamburhamburkan aset perusahaan. Kesadaran dan paradigma ini yang harus diubah karena dapat merugikan banyak pihak. Banyak alat K3 hanya sebagai pelengkap ruangan tetapi ketika terjadi kecelakaan kerja yang sesungguhnya alat tidak berfungsi dengan baik. Perusahaan yang menerapkan K3 dengan baik akan memberikan dampak positif untuk semua karyawan dan perusahaan. Implementasi K3 yang baik memberikan kontribusi yang sangat baik untuk lingkungan dan perusahaan lain di lingkungan sekitarnya. Berdasarkan beberapa masalah tersebut budaya K3 perlu ditumbuhkan di perusahaan atau industri kecil, sedang dan besar untuk mengurangi angka kecelakaan sampai zero accident. Penyebab tingginya angka kecelakaan kerja disebabkan oleh berbagai macam faktor. Tetapi faktor utama yang menjadi penyebabnya adalah perilaku manusia dan budayanya. Kelalaian menjadi salah satu yang sering menjadi sebab terjadinya kecelakaan kerja. Menurut teori yang dikemukakan oleh Henrich (1931) bahwa kecelakaan kerja terjadi karena adanya unsafe act

dan unsafe condition. Unsafe act atau tindakan tidak aman merujuk pada tindakan atau perilaku dari manusia atau pekerja. Perilaku tidak aman dari pekerja sangat dipengaruhi oleh faktor pribadi dari pekerja itu sendiri. Laporan International Atomic Energy Advisory Group (1991) tentang kecelakaan yang terjadi di Chernobyl yang memperkenalkan budaya keselamatan, perhatian akan budaya keselamatan pada suatu organisasi mulai dilirik sebagai salah satu penyebab terjadinya major accident. Usaha untuk menurunkan tingkat kecelakaan dimulai dari usaha untuk memperbaiki dan meningkatkan teknologi (engineering, equipment, Safety, compliance) dan sistem (integrating HSE, certification, competence, risk assessment), namun demikian teknologi dan sistem ini tidak dapat menurunkan tingkat kecelakaan sampai pada tingkat yang diinginkan. Kemudian pada akhir tahun 1990 dilakukan pendekatan budaya (behavior, leadership, accountability, attitudes, HSE as profit center), ternyata pendekatan ini dapat menurunkan tingkat kecelakaan ke level yang lebih rendah. Edgar Schein, ahli psikologi organisasi, mengembangkan model tentang budaya organisasi yang dikelompokkan pada tiga tingkatan yaitu sesuatu yang dapat langsung teramati yang disebut artifak dan perilaku, sedangkan yang tidak teramati tapi bisa diketahui dan dijabarkan adalah tata nilai, dan yang terakhir adalah asumsi dasar. Menurut model ini setiap budaya keselamatan pada hakekatnya mempunyai karakteristik tertentu. Karakteristik tersebut akan tampak pada tiap tingkatan baik pada tingkat artifak dan perilaku, tingkat tata nilai maupun pada tingkat asumsi dasar. Salah satu solusi pengurangan terjadinya kecelakaan kerja dapat dilakukan melalui internalisasi budaya K3. Internalisasi budaya K3 dapat dilakukan disemua jenis, baik untuk organisasi dan untuk individu pada semua tingkatan. Beberapa elemen budaya K3 yang perlu diperhatikan, adalah (1) kesadaran individu akan pentingnya keselamatan, (2) pengetahuan dan kompetensi, (3) komitmen, dilakukan pada tingkat manajemen dan individu, (4) motivasi, (5) penga-

wasan, dan (6) tanggung jawab. Didalam buku psikologi safety yang ditulis oleh E.Scott Geller dijelaskan bahwa salah satu metoda yang dapat digunakan untuk mengidentifikasi dan merubah perilaku-perilaku yang kritikal adalah dengan mentode DO IT (D = Define; O = Observe; I = Intervene; T = Test). Subjek utama proses mengurangi angka kecelakaan kerja melalui internalisasi K3 adalah pekerja dan organisasi. Terdapat dua alur proses mengurangi angka kecelakaan kerja yaitu: Alur pertama, pekerja saat awal masuk disebuah perusahaan diberikan pelatihan dan penjelasan tentang K3 yang harus dipatuhi oleh semua pekerja yang akan melakukan pekerja diperusahaan tersebut. Sehingga saat bekerja mereka sudah dapat menerapkan K3 untuk keamanan dan keselamatan saat mereka bekerja. Sehingga kecelakaan kerja dapat dihindarkan dan kerugian perusahaan karena kecelakaan kerja tidak ada. Alur kedua, pekerja diberikan pelatihan K3 ini tidak hanya dilakukan saat pekerja baru masuk saja tetapi terus dilakukan secara berkala dan berulangulang melalui pertemuan rutin. Bahkan mendatangkan pakar K3 yang sesuai dengan bidang pekerjaan yang dilakukan oleh pekerja tersebut untuk terus melatih atau me refresh ingatan pekerja akan K3. Dengan adanya pelatihan rutin K3 maka pekerja terbiasa melakukan dan menerapkan K3 sesuai dengan standar yang telah ditentukan dan hal ini dapat menuntun pekerja selalu berprilaku aman saat bekerja. Dan hal ini akan sangat menguntungkan perusahaan karena biaya yang harus dikeluarkan tidak sebesar ketika terjadi kecelakaan kerja. Perilaku aman saat bekerja yang dilakukan oleh pekerja secara terus menerus tanpa disadari telah membentuk budaya K3 dalam diri pekerja itu sendiri dan lingkungan perusahaan. Jika budaya K3 ini terus terjaga maka angka kecelakaan kerja di Indonesia akan terus menurun dan bahkan tidak ada kecelakaan kerja yang disebabkan oleh perilaku manusianya. Alur proses terjadinya zero accident jika diterapkan pada setiap individu dari pekerja-pekerja yang ada dimana saja dapat mengurangi angka kecelakaan kerja yang semakin hari terus meningkat.

Ipok

Ngalam

APBD Tidak Pro-Rakyat KEJANGGALAN terus terungkap dalam APBD Kota Malang. Tahun depan, Pemkot Malang menyiapkan anggaran Rp 1,5 miliar untuk pengadaan satu unit mobil. Tidak jelas mobil apa yang akan dibeli oleh Pemkot Malang. Kalau melihat harganya, tentu bukan mobil sembarangan, tapi sudah masuk katagori mobil mewah. Lantas, siapa yang akan menikmati mobil mewah tersebut ? Apakah untuk mobil dinas wali kota ? Misteri di balik anggaran itu yang masih belum jelas, karena dalam APBD anggaran sebesar itu hanya disebutkan untuk pengadaan mobil dinas. Sejak awal APBD Kota Malang memang menimbulkan banyak pertanyaan. Anggaran Dinas PU yang mencapai Rp 250 miliar dianggap sangat besar, apalagi ada indikasi bahwa anggaran itu sudah ada yang ‘’memesan’’. Proyek-proyek yang ada pada dinas itu sudah dikapling untuk kepentingan kelompok tertentu. Anggaran itu pun tidak semuanya untuk kepentingan proyek, karena sudah terjadi berbagai pemotongan yang jumlahnya cukup besar. Anggaran mobil dinas Rp 1,5 miliar dan anggaran Dinas PU yang lebih dari Rp 250 miliar dianggap tidak sesuai dengan jargon wali kota Malang M Anton yang katanya peduli wong cilik. Mobil dinas yang sangat mahal itu tentu bisa menyakiti perasaan sebagian masyarakat yang masih berkutat dengan segala macam kesulitan hidup. Saat ini masyarakat mengalami masalah yang disebabkan oleh kebijakan pemerintah, misalnya kenaikan harga BBM yang diikuti dengan kenaikan harga kebutuhan sehari-hari. Kalau dalam kondisi masyarakat yang tercekik kesulitan itu kemudian pejabatnya bermewah-mewah dengan berbagai fasilitas yang mahal – yang dibeli dari uang rakyat – maka jargon peduli wong cilik perlu dipertanyakan. Bukti lain bisa dilihat dari kecilnya anggaran untuk sosial. Dalam APBD disebutkan, Dinas Sosial hanya mendapat anggaran Rp 3,7 miliar. Praktis anggaran itu habis untuk kepentingan operasional dinas dan hanya sedikit yang digunakan untuk kepentingan sosial. Padahal, kalau melihat permasalahan sosial yang timbul, pemerintah seharusnya menyediakan anggaran yang lebih besar untuk membantu masyarakat. Bukan bantuan uang tunai, tapi bantuan untuk berbagai kegiatan yang berdampak peningkatan kesejahteraan masyarakat. Melihat struktur APBD Kota Malang tahun 2014 semakin memperkuat anggapan bahwa APBD hanya untuk kepentingan membiayai birokrasi, bukan untuk kepentingan masyarakat. Padahal, salah satu sumber terbesar APBD adalah pajak yang diambil dari uang rakyat. Logikanya, uang yang berasal dari rakyat itu harus dikembalikan kepada rakyat secara proporsional. Lazimnya APBD di berbagai tempat, maka mayoritas atau sekitar 70 persen APBD digunakan untuk kegiatan operasional, sisanya untuk anggaran proyek yang konon untuk kepentingan masyarakat. Kondisi ini sungguh tidak adil karena uang dari rakyat itu justru digunakan untuk membiayai para pejabatnya. Jargon peduli wong cilik dan APBD pro-rakyat ternyata hanya utopia. (redaksi@malang-post.com)

SUMBER KOMIK: LOADINGSTRIP.NASYAROBBY.COM

REDAKTUR: SHUVIA RAHMA, LAYOUTER: SITI


SENIN, 9 DESEMBER 2013

Matahari Buka Sale Extra di Pagi Hari MALANG – Natal dimanfaatkan sejumlah department store untuk menaikkan penjualan dengan menggelontor program-program diskon untuk konsumen. Salah satunya Matahari Department Store Matos. Minggu (8/12) kemarin store tersebut menggelar Morning Sale dengan diskon super gila. Pada sale pagi hari di luar jam operasional tersebut, Matahari memberikan diskon mulai dari 50 hingga 90 persen. Supervisor Matahari Department Store Matos, Riza Firmansyah mengatakan, selama bulan Desember, Matahari Matos akan menggelar Morning Sale sebanyak dua kali. Sehingga rencananya dua minggu lagi akan kembali ada promo serupa. Bahkan, tidak menutup kemungkinan ada tambahan lagi satu kali. “Ternyata antusiasme benarbenar besar walaupun penyelenggaraannya tidak di store, kemungkinan bisa terulang lagi,” bebernya kepada Malang Post. Morning Sale ini diawali oleh karyawan Matahari Matos dengan berkeliling di sepanjang Jalan Veteran dengan membawa banner bertuliskan ‘Morning Sale, Discount up to 90 persen. Riza menyebutkan, dalam Morning Sale ini menargetkan penjualan mencapai Rp 100 juta. Berbagai macam produk disiapkan dengan

MUHAMMAD FIRMAN/ MALANG POST

DEMO BELANJA: Para karyawan Matahari Matos menggelar long march demi mempromosikan Morning Sale. diskon gila tersebut. “Targetnya tidak besar karena tujuannya adalah clearance beberapa barang yang menumpuk dan menghabiskan stok aging. Saat ini jumlahnya hampir 30 persen total produk yang ada karena sudah ketambahan produk baru untuk tahun depan,” jelasnya. Menurut dia, dengan adanya program ini ditargetkan segera mengurangi stok dalam tempo lebih cepat. Paling tidak membantu pengurangan stok antara 5-10 persen sebelum ganti

tahun. Sisanya, ditargetkan berkurang pula dalam promo in store. Walaupun tidak semua, Matahari Matos menargetkan barang aging jauh berkurang mencapai 20 persen, memanfaatkan momen yang ada. Sementara itu, di Ramayana Department Store juga sudah siap menyambut Natal. Tampilan store sudah demikian meriah dengan pernak-pernik, begitu pula dengan gebyar diskonnya. Menurut Supervisor Ramayana Department Store, Ardianto Kurniawan,

Ramayana menargetkan pertumbuhan 20 persen untuk Desember tahun ini dibanding tahun lalu. Mengenai stok barang, peningkatan produk tertentu yang menunjang Natal juga mengalami peningkatan hingga 30 persen. Dari jumlah tersebut terbagi dalam produk fashion, aksesoris dan barang supermarket. Peningkatan produk fashion paling besar, sedangkan pada bagian supermarket dan aksesoris mencapai 10 persen dengan target omzet total Desember ini

sebesar Rp 3 miliar. Ardi, sapaan akrabnya menjelaskan, Ramayana memiliki diskon 30 persen all item untuk aksesoris Natal. Untuk godaan hadiah lain, 1 unit Honda Beat disiapkan. Setiap pembelanjaan dengan nominal Rp 50 ribu sudah mendapat 1 kupon dan berlaku kelipatan “Program ini menyambut Tahun Baru 2014 juga, dan undian akan berlangsung tanggal 31 Desember malam, tepat sebelum tahun baru,” pungkasnya. (ley/fia)

5

56 Tahun Pertamina, Total Melayani Masyarakat MALANG – Seiring usia PT Pertamina yang genap 56 tahun, Pertamina Terminal BBM Malang Region V siap semakin maksimal dalam melayani masyarakat di Malang Raya. Pelayanan ini tidak hanya berbentuk suplai produk bahan bakar melainkan juga kepedulian terhadap lingkungan sekitar. Program pelayanan untuk memberikan manfaat yang berarti bagi seluruh masyarakat. Hal ini disampaikan Operation Head Pertamina Terminal BBM Malang Region V, Sri Sudarso. Untuk pelayanan BBM, dia menegaskan, pihaknya tidak akan melakukan pengurangan jatah suplai kepada masyarakat di wilayah Malang Raya. Khusus untuk Malang Raya, suplai BBM disampaikan berasal dari suplay Terminal BBM Surabaya dan Terminal BBM Malang. Meliputi produk jenis Premium, Pertamax Bio Solar dan Kerosin. ‘’Kami siap melayani masyarakat, berapapun jumlahnya serta akan mendukung penuh dan menindak lanjuti apa yang menjadi program pemerintah. Kami menyuplai Premium, Pertamax, Bio Solar dan Kerosine (Minyak Tanah, Red) rata-rata 1300 kilo liter per hari,” terang Sri Sudarso kepada Malang Post, kemarin (8/12). Pria berkacamata ini mengatakan, pihaknya juga berusaha memaksimalkan kegiatan sosialisasi terkait kepedulian lingkungan. Target Pertamina yang bisa berada di lingkungan yang sehat, begitu juga bisa dirasakan seluruh masyarakat. Langkah ini akan dibuktikan Pertamina dengan menggandeng Pemkot Malang dan Pemkab Malang seperti kegiatan penghijauan. Di balik itu, Pertamina ingin kegiatan dan programnya bisa berarti dan membantu masyarakat. ‘’Harapan kami lingkungan tetap hijau, karena hal itu sebagai paru-paru dunia, dalam usaha melestarikan bumi,” tambah Sri. Pagi kemarin, TBBM Pertamina Malang menggelar jalan sehat berhadiah di Halaman parkir PT Pertamina Terminal BBM Malang. Kegiatan ini sebagai puncak peringatan HUT ke 56 PT Pertamina tahun ini. Manajemen TBBM Pertamina Malang memberikan 300 buah hadiah yang dibagikan ke peserta secara undian dan langsung. ‘’Semoga para pekerja semakin bersemangat, tetap mengedepankan pelayanan. Tetap jaya dan sukses melayani masyarakat tanpa pamrih, berusaha sebaik mungkin. Pertamina ini dicintai dan diterima masyarakat,” terang Sri. (poy/fia)

Nivea Kenalkan Family Park MALANG – Selama lebih dari 100 tahun, produk perawatan kulit yakni Nivea menjadi andalan keluarga untuk menjaga kesehatan kulit. Lebih dari itu, Nivea telah dikenal hingga seluruh dunia sebagai produk yang peduli akan perawatan secara alami. Berdasarkan alasan tersebut, PT Beirsdorf (BDF) Indonesia mengadakan kegiatan Nivea cares for family, dengan melaunching ‘Family Park City Forest Merbabu’ di Kota Malang, Minggu (8/12) kemarin. “Kegiatan ini menjadi salah satu bentuk corporate social responsibility (CSR) kami kepada masyarakat. Sesuai dengan konsen produk Nivea, keluarga menjadi sasaran launching family park ini,” ujar Presiden Direktur PT BDF Indonesia, Holger Welgers. Upaya Nivea menunjukkan komitmen kepada masyarakat ini adalah bukti keberadaan Nivea yang memiliki tanggung jawab yakni berarti bagi masyarakat. Menurutnya, sasaran dari CSR ini adalah keluarga sebagai pusat komitmen sosial dari Nivea. Dia mengungkapkan, di Kota Malang ini pembangunan family park ini akan berkelanjutan hingga pertengahan tahun depan. Sebagai tahap awal, Nivea menanam 100 pohon di area yang berseberangan

STENLY REHARDSON/ MALANG POST

TANAM: Abah Anton ikut menanam pada lauching Family Park City Forest Merbabu yang digelar Nivea pada Minggu (8/12) kemarin. dengan Hutan Malabar ini. “Program ini juga mendapat dukungan dari pemerintah daerah karena mendukung pemberdayaan ruang terbuka hijau (RTH) serta berfungsi untuk wisata keluarga. Menurutnya, Kota Malang menjadi

sasaran pertama untuk pembangunan family park sebab menjadi tempat potensial bagi Nivea dalam hal pemasaran. Selain itu, pabrik Nivea juga berada di wilayah Malang Raya. Tidak menutup kemungkinan, tahun depan CSR semacam ini akan berlanjut ke wilayah

Kabupaten Malang. Holger menyebutkan, sales Nivea di Malang terhitung besar dibanding beberapa wilayah lain di Indonesia. Sayangnya dia enggan menyebutkan jumlah pastinya. “Yang jelas pertumbuhan penjualan di Malang ini mencapai 20 persen untuk semua produk BDF Indonesia. Sedangkan sales total untuk Indonesia mencapai 12 persen,” bebernya. Lalu, dari total sales produk Nivea tercatat paling tinggi, mencapai 60 persen. Sisanya dari produk Hansaplast. Lebih lanjut Holgers menyebutkan, tahun depan Nivea akan menambah kapasitas produksi. Bila tahun ini perhitungannya masih sejumlah 5000 ton dalam setahun, maka 2014 diproyeksikan mencapai 9000 ton, meningkat hampir 2 kali lipat. Sementara itu menurut Walikota Malang, H. Mochammad Anton yang turut hadir dan meresmikan tempat ini, mengaku mengapresiasi dari program Nivea tersebut. Sebab menurut dia juga sejalan dengan program pemkot yang mencanangkan penanaman 50 ribu pohon di tahun depan. “Selain itu di Kota Malang ini perlu adanya RTH lebih banyak. Agar kesejukan Malang ini kembali seperti dulu yang menjadi idaman banyak orang, terutama wisatawan,” tegas Abah Anton. (ley/fia)

GRES Siap Ajarkan Ekonomi Syariah

MUHAMMAD FIRMAN/ MALANG POST

PENGURUS: Pelantikan anggota Masyarakat Ekonomi Syariah dan Gerakan Ekonomi Syariah (GRES) Malang Raya beberapa waktu lalu. MALANG – Gerakan Ekonomi Syariah (GRES) mulai dicanangkan oleh Presiden RI, Susilo Bambang Yudhoyono pada 17 November 2013 ini. Setelah itu, di daerah-daerah pun secara beruntun mulai terbentuk. Di Malang Raya, gerakan ini bernama GRES Malang Raya. GRES ini menjadi lang-

kah bersama untuk semakin mensyiarkan ekonomi syariah kepada masyarakat. ”Setelah GRES Malang Raya terbentuk, sosialisasi yang lebih gencar terus dilakukan. Targetnya, penerapan ekonomi syariah tidak hanya sekadar berganti baju saja. Namun pelaksanaannya bisa benar-

benar murni syariah, tidak hanya kulitnya saja tapi juga isinya sesuai dengan tuntunan syariah,” papar Ketua GRES Malang Raya, Agung Wahyudi Rahardjo. Menurutnya, sistem ekonomi syariah merupakan sistem yang mendekati keadilan, karena dalam setiap hubungan prin-

sipnya adalah mutual investor relationship. Meskipun baru, ekonomi syariah merupakan sistem ekonomi yang baru dan dipercaya lebih tahan krisis. Kemudian, melayani semua masyarakat tanpa membatasi agama atau suku apapun. Adanya GRES di seluruh Indonesia, diharapkan mampu mengenal dan memuculkan keinginan masyarakat untuk mencoba sistem ekonomi syariah, khususnya perbankan syariah. “Sebab dengan mengenal maka akan lebih tahu, dan bila sudah tahu berlanjut menjadi sahabat atau mitra usaha dengan bank syariah,” beber dia kepada Malang Post. Lebih lanjut Agung mengajak semua pihak untuk mendukung pertumbuhan ekonomi syariah, dengan mencari informasi tentang ekonomi syariah. Tidak hanya mencari, tetapi dia berharap yang sudah mengetahui ekonomi syariah juga aktif menyebarkan info yang benar dan lengkap kepada masyarakat. “Perbankan syariah juga terus berbenah dalam menambah jaringan kantor, teknologi, layanan, produk yang variatif dan bersaing tanpa mengabai-

kan prinsip syariah sebagai upaya pengenalan lebih lanjut,” urainya panjang lebar. Sementara itu, pertumbuhan bank syaraiah secara nasional mencapai 39,6 persen per tahun. Jauh di atas bank konvensional yang berkisar 16,9 persen per tahun. Hanya saja, total aset bank syariah baru mencapai 5,5 persen dari total aset bank konvensional. “Sehingga perlu dukungan semua pihak agar pertumbuhan ini bisa lebih cepat dan lebih besar. Di sisi lain, LDR bank syariah rata-rata di atas 100 persen ini menunjukkan semua dana yang ada, digunakan untuk membantu pembiayaan sektor UKM dan konsumsi nasabah. Hal ini menunjukkan komitmen syariah membantu nasabah khususnya pembiayaan UKM,” jelas pria yang juga Pemimpin BRISyariah Cabang Malang ini. Saat ini, anggotanya meliputi Bank Indonesia dan perbankan syariah. Kemudian kedepannya asuransi syariah, pegadaian syariah serta koperasi syariah juga diharapkan menjadi bagian penyebaran ekonomi syariah. (ley/fia)

RIZAL FANANY/MALANG POST

UNDI: Dalam jalan sehat HUT ke 56, Pertamina memberikan 300 hadiah kepada para peserta.

Bukopin Kejar DPK dari Lomba Mewarna MALANG – Pencapaian target dana pihak ketiga (DPK) dari Bank Bukopin Cabang Malang masih sebesar 86 persen hingga akhir November lalu. Untuk menambah prosentase tersebut sebelum tutup tahun, Bank Bukopin pun memiliki salah satu cara, yakni dengan melaksanakan event, yang diharapkan setidaknya mampu mengerek jumlah simpanan bank. Bank Bukopin menyelenggarakan Lomba Mewarnai TK seMalang Raya, dan acara finalnya berlangsung Minggu (8/12) kemarin. “Sebenarnya lomba ini telah berlangsung sejak bulan lalu. Namun, babak finalnya dari yang terbaik di masing-masing sekolah diadu di hari ini,” ujar Manager Bisnis Bank Bukopin Cabang Malang, Abadi Nugroho Januarkus. Menurutnya, salah satu persyaratan untuk mengikuti lomba ini adalah menjadi nasabah Bank Bukopin. Sehingga, mau tidak mau mereka yang mengikuti lomba kini telah terdaftar menjadi nasabah TabunganKu. “Peserta membayar Rp 30 ribu untuk mengikuti lomba. Sebesar Rp 10 ribu untuk keperluan lomba dan sisanya dimasukkan untuk pembukaan tabungan,” bebernya kepada Malang Post. Menurut dia, setidaknya orang tua dari peserta lomba kini sudah mengenal Bank Bukopin. Lalu kesempatan untuk menjadi nasabah aktif yang menyimpan dananya ikut menambah jumlah simpanan Bank Bukopin. Sehingga, 300 nasabah baru didapatkan dari lomba tersebut, walaupun tidak serta merta meningkatkan jumlah dana pihak ketiganya. “Efeknya dalam sebulan ini ditargetkan turut membantu jumlah simpanan dalam bentuk tabungan, walaupun tidak mencapai 1 persen,” imbuh Abadi. Sementara itu, saat ini komposisi dari DPK Bank Bukopin yakni 50 persen tabungan, 35 persen deposito dan 20 persen berbentuk giro. “Jumlah total DPK sudah di kisaran Rp 680 miliar. Mendekati target tahun ini,” tegas Abadi. Walaupun demikian, hingga akhir tahun nanti Bank Bukopin menargetkan pencapaian target di angka 90 persen saja. Menurut Abadi, bila melihat sisa waktu bisa mencapai angka tersebut tergolong bagus. “Namun paling realistis pencapaian target DPK tahun ini sebesar 88 persen,” pungkasnya. (ley/fia)

REDAKTUR: SHUVIA RAHMA, LAYOUTER: SITI


POL TIKA

SENIN, 9 DESEMBER 2013

6

Partai Islam Kalah Karena Tak Ada Uangnya JAKARTA- Ketua Umum DPP PKB Muhaimin Iskandar mengungkapkan bahwa partai Islam kalah dalam pemilu karena keuangannya lemah jika dibanding dengan partai nasionalis. “Partai Islam kalah karena uangnya tak ada. Jika kami punya uang seperti PDIP dan Golkar, kami bisa mengalahkan PDIP dan Golkar,” ujar Muhaimin dalam diskusi ‘PKB dan Masa Depan Politik Nahdliyin’, di Jakarta, Minggu 8 Desember 2013. Menurutnya, politik uang menjadi ancaman yang sangat serius terkait pemilu. Sejumlah orang lebih memilih pergi ke sawah daripada ke TPS. “Orang memilih bukan karena gagasan yang diusung tapi karena transportasi yang mendatangkan ke TPS,” imbuhnya. Sementara itu Dosen FISIP UIN Jakarta, Burhanuddin Muhtadi, menilai bahwa tinggi rendahnya politik uang tergantung jumlah konstituennya. Ketika jumlah konstituen sedikit, politik uang kecil, dan begitupun sebaliknya. “Politik uang kuat di pilkades, karena pemilihnya sedikit,” jelasnya.

NASIB PARTAI ISLAM: Ketua Umum DPP PKB Muhaimin Iskandar bersama Rhoma Irama yang akan menghadiri acara PKB. Menurutnya, survei mengenai politik uang dilihat dari kapan pemberian uangnya, besaran nominal uang serta

frekuensi pemberian uang, hasilnya selalu berubah-ubah. Hal tersebut menunjukkan bahwa itu tidak bisa

menjadi patokan. Selain itu, Burhanudin menambahkan, sistem multipartai yang

diterapkan di Indonesia ini banyak merugikan partai Islam. Setidaknya dia mencatat partai Islam dirugikan dalam 3 hal, kekurangan logistik, kurangnya infrastuktur, dan soal figur. “Partai Islam mengalami penurunan figur setelah Gusdur dan Amien Rais,” tuturnya. Menurut Peneliti senior Lembaga Survei Indonesia, Burhanuddin Muhtadi, partai Islam menderita tiga kerugian akibat sistem multipartai di Indonesia. Salah satu kerugian itu soal figur. Partai-partai Islam saat ini seperti mengalami krisis figur. “Ada penurunan figur setelah Gus Dur dan Amien Rais,” kata Burhanuddin dalam diskusi ‘PKB dan Masa Depan Politik Nahdliyin’ di Jakarta, Minggu 8 Desember 2013. Gus Dur dahulu merupakan tokoh sentral di Partai Kebangkitan Bangsa, sedangkan Amien Rais di Partai Amanat Nasional. Namun saat ini ketika kepengurusan berganti dan regenerasi di tubuh partai berjalan, tak ditemukan lagi figur menonjol seperti mereka. Padahal, ujar Burhan, masyarakat Indonesia cenderung melihat figur

Menyiapkan Tim Relawan

Posko HM Nur Jadi Rumah Aspirasi MALANG- Mudahkan warga menyampaikan aspirasi, Caleg DPR RI dari PAN melalui dapil Malang Raya, DR HM Nur SH, M.Si aktifkan posko yang diberi nama rumah aspirasi. Kemarin, ratusan jamaah Wali Limo yang diberangkatkan mantan Sekda Kota Malang itu mampir di Posko tersebut. Saat berada di Posko yang terletak di Jalan DI Panjaitan itu, para jamaah wali limo bertemu dengan HM Nur. Mereka menyampaikan terima kasih atas program wali limo lantaran membantu meningkatkan ketaqwaan. “Terimakasih Pak Nur. Program ziarah wali limo ini sangat membantu kami,” kata peserta ziarah wali limo sesaat akan berangkat. “Masyarakat kecil merasakan manfaat kegiatan ini,” sambung peserta lainnya. Nur yang sempat berdialog dengan warga berharap kegiatan ziarah wali limo bermanfaat bagi warga. Ia juga memohon doa restu dari warga dan pemuka agama agar tugas yang diberikan kepadanya untuk menjadi caleg

di internal partai ketimbang menelisik ideologi yang diusung partai tersebut. Apabila PKB sekalipun mengusung sejumlah nama tenar seperti Rhoma irama, Jusuf Kalla, dan Mahfud MD, hal itu dinilai Burhan tak cukup untuk mengerek elektabilitas partai. “Kalau melihat dari capaian yang ada, setidaknya dalam survei saya, belum ada pengaruh signifikan dari mereka yang diusung sebagai capres oleh PKB,” kata Burhan. Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar mengatakan, partainya akan melakukan survei terhadap ketiga kandidat capres yang digadang-gadang partainya. “Yang paling laku nanti akan jadi capres kami,” kata Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi itu. Meski enggan mengatakan siapa kandidat yang paling kuat di antara ketiganya, Muhaimin mengatakan Nahdliyin – yang menjadi basis massa terbesar PKB – lebih condong kepada sosok mantan Ketua Mahkamah Konstitusi Mahfud MD. “Kalau Nahdliyin, ya Mahfud,” ujar dia. (jpnn/udi)

istimewa

ZIARAH WALI: HM Nur dan Subur Triono bersama jamaah ziarah wali limo kemarin.

membuahkan hasil. Posko HM Nur berfungsi sebagai tempat warga menyampaikan aspirasi. Tempat tersebut terbuka bagi warga yang ingin menyampaikan aspirasi. Karena itulah diberi nama rumah aspirasi. “Rumah aspirasi sebagai tanda bahwa kami terbuka terhadap aspirasi masyarakat. Karena menjalankan amanah yang diberikan maka saya siap membawa dan memperjuangkan aspirasi,” kata caleg bernomor urut 4 ini. Setelah membuka rumah aspirasi di

Kota Malang, Nur yang juga dosen di sejumlah perguruan tinggi di Surabaya itu akan membuka rumah aspirasi bagi warga di wilayah lain, yakni di wilayah Kabupaten Malang dan Kota Batu. “Tujuannya agar masyarakat semakin mudah menyampaikan aspirasi mereka. Ini merupakan akses bagi masyarakat untuk menyampaikan aspirasi secara terbuka dan langsung,” paparnya. Warga dipersilahkan menyampaikan aspirasi di rumah aspirasi. Nur sebagai calon wakil rakyat siap memper-

juangkan aspirasi yang disampaikan kepadanya. Itu karena ia menyadari dan paham bahwa tugas wakil rakyat yakni membawa aspirasi yang dititipkan kepadanya. Sementara itu peserta ziarah wali limo kemarin didampingi anggota DPRD Kota Malang, H Subur Triono SE. Subur yang kini menjadi caleg DPRD Kota Malang melalui PAN nomor urut 2 dari dapil Blimbing ini mendampingi ratusan peserta ziarah sampai kembali ke Kota Malang. (van/udi)

MALANG- Para caleg mulai memainkan strategi pemenangan. Begitu juga dengan caleg yang diusulkan Partai Demokrat (PD). Adalah Sutrisno, caleg PD dari Lowokwaru untuk DPRD Kota Malang misalnya, mengerahkan relawan dan program untuk warga. Sutrisno mengatakan, relawan pemenangan sudah terbentuk. Sekarang hanya menunggu waktu deklarasi Sutrisno saja. Para relawan itu terbentuk atas inisiatif sendiri untuk memenangkan Sutrisno. Mereka mewadahi diri dalam relawan Sutrisno karena merasa telah menikmati hasil perjuangan wakilnya tersebut di dewan. Karena itu menginginkan Sutrisno kembali menjadi wakil rakyat. “Mereka jadi relawan atas inisiatif sendiri dan kemudian terorganisir secara baik. Mereka merupakan kepanjangan tangan saya untuk sosialisasi program kerja dan capaian selama duduk di dewan,” kata anggota Komisi D DPRD Kota Malang ini. Ia lalu mengatakan para relawan itu berada di kelurahan di wilayah kecamatan Lowokwaru. Sehari-harinya mereka mengenalkan figure Sutrisno kepada masyarakat Lowokwaru. Selain mengandalkan relawan, Sutrisno juga mengusung program. Diantaranya pendidikan dan kesehatan. Sebab menurut dia, dua bidang tersebut merupakan kebutuhan dasar warga. “Pelayanan dibidang pendidikan dan kesehatan itu dibutuhkan masyarakat. Hal ini yang menjadi prioritas saya agar masyarakat mendapat pelayanan pendidikan dan kesehatan yang berkualitas dan tentu terjangkau,” paparnya. Sutrisno menegaskan, perjuangannya tidak hanya untuk kepentingan pencalegan saja. Namun juga untuk kepentingan PD. Sebab menurut dia, PD selama ini konsisten memperjuangkan kepentingan masyarakat. “Sebagai kader Partai Demokrat, tentu saya memiliki kewajiban untuk menjalankan amanah partai. Yakni konsisten dan komitmen menyalurkan aspirasi masyarakat sampai tuntas,” pungkasnya. (van/udi)

Kalah Pilgub, Eggi Ingin Nyawapres di PBB SURABAYA– Kalah di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jatim, Agustus 2013 lalu, tidak membuat Eggi Sudjana berhenti menjadi calon. Bedanya, kali ini, Eggi mengaku siap menjadi pendamping Yusril Ihza Mahendra sebagai Calon Wakil Presiden (Cawapres) 2014-2019. Eggi, pengacara senior sekaligus tokoh independen ini, mengungkapkan niatnya ketika menghadiri Yusril mendeklarasikan diri maju di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2014 di JX Internasional, Minggu siang. ‘’Kalau dipercaya untuk mendampingi, maka saya siap sekali. Selain amanat, mendampingi calon presiden yang dikenal bersih dan tegas adalah sebuah kehormatan,’’ ujar Eggi kepada wartawan di JX Internasional, Minggu kemarin. Seperti diketahui, Agustus lalu, Eggi tersingkir di Pilgub Jatim 2013 ketika berpasan-

HARY SANTOSO/MALANG POST

DEKLARASI: Eggi Sudjana menghadiri acara deklarasi Yusril sebagai Capres dari PBB dan dirinya siap menjadi Cawapres PBB. gan dengan M Sihat. Pasangan yang maju sebagai calon independen ini hanya mampu bertengger di urutan buncit dari empat pasangan yang bertarung di Pilgub Jatim.

Eggi sengaja hadir di Surabaya dan berbaur dengan seluruh massa yang hadir di acara deklarasi Capres 2014 dari Partai Bulan Bintang. Eggi tampak ikut pula meneriakkan yel-yel sebagai bentuk dukungannya kepada Yusril, yang sampai kini, belum menentukan siapa calon pendampingnya. Sayangnya, keinginan Eggi belum sejalan dengan harapannya. Yusril mengaku belum terlalu memikirkan siapa yang akan menjadi pendampingnya. Sebaliknya, Yusril memilih konsentrasi lebih dahulu atas pencalonannya sebagai Capres 2014 dari PBB. Menurut Yusril, siapapun dianggap memiliki peluang untuk menjadi pendampingnya jika lolos dan berhak menjadi salah satu kontestan Pilpres nanti. Sejumlah nama-nama tokoh politik yang memiliki nama besar sudah diakomodir untuk didekati sebagai calon pendampingnya.

Misalnya, Puan Maharani putri kandung Megawati Soekarnoputri, Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo dan tidak terkecuali Eggi Sudjana. ‘’Tapi, sekarang ini, kami masih konsentrasi ke calon presiden dulu. Belum memikirkan siapa nantinya wakil presiden. Belum ada pembahasan soal itu, namun siapa saja tetap berpeluang,’’ ungkap Yusril, yang juga mantan Menteri Sekretaris Negara di era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Dikatakan Yusril, pihaknya sekarang ini tengah menyusun dan akan diajukan upaya Peninjauan Kembali (PK) atas Undang Undang Pemilihan Presiden. Tindakan itu dilakukan menyangkut ketentuan bahwa hanya partai politik yang memiliki suara 20 persen saja yang boleh mengusung pasangan capres-cawapres. ‘’Saya akan ke Mahkamah Konstitusi mengajukan PK. Kami harap segera diproses dan Januari sudah ada keputusan

pasti. Harapan dari keputusan MK yakni mempersilahkan semua partai politik mengusung pasangan calon presiden dan wakilnya,’’ kata politisi yang akrab disapa Gus Yim itu. Harapan lainnya, lanjut Yusril, jika PK dikabulkan MK maka pihaknya yakin peta politik akan berubah drastis. Selain itu, semua partai politik dirasa akan mendapat keuntungan karena bisa mengusung pasangan calon. ‘‘Doakan saja, bisa dikabulkan MK,’’ harapnya. Hal senada diungkapkan MS Kaban Ketua Umum DPP PBB. Kaban menyebut bahwa semua tokoh berpeluang mendampingi Yusril asalkan lolos sesuai ketentuan dan perundangan berlaku. ‘’Tapi, khusus Eggi Sudjana, kehadiran dia di Surabaya karena pernah bersama-sama di PBB. Yusril juga mengundangnya. Sehingga, tidak ada kaitannya Eggi Sudjana dengan calon wakil presiden,’’ kilah Menteri Kehutanan ini. (has/udi)

Sebut Nama Gus Dur, Baliho Nahrawi Dirusak SURABAYA– Kedudukan Imam Nahrawi sebagai Sekretaris Jenderal DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ternyata tidak linier dengan sosok Gus Dur. Buktinya, sejumlah baliho pencalonan dirinya sebagai Caleg PKB dirusak orang tidak dikenal gara-gara mencatut nama Gu Dur dalam balihonya. Memang kerusakkan tidak mengenai semua baliho terpasang. Tetapi, kerusakan baliho Nahrowi hanya dilakukan khusus pada kata-kata ‘’Penerus Perjuangan Gus Dur’’. Dan kondisi ini terjadi di semua baliho Nahrowi yang dipasang di ruas-ruas strategis di Surabaya. Misalnya, baliho di Kawasan Jalan Jagir Wonokromo, Jalan Kenjeran dan Jl Ngagel. Baliho yang terpasang dengan warna dasar hijau dengan gambar latar belakang Gus Dur

dan lambang PKB. ‘’Sejak dipasang tiga hari lalu, malam harinya, sudah ada yang merusak. Tetapi, saya tidak tahu, siapa yang melakukan,’’ ujar Ahmad Sutopo, warga di sekitar Jl. Ngagel Jaya yang mengaku mengetahui saat dipasang kondisi baliho masih utuh. Mungkin, ujar Sutopo, perusakan dilakukan karena mereka merasa kalau Gus Dur bukan hanya milik Nahrawi atau PKB saja. Sehingga, mereka tidak mau nama Gus Dur dibawa-bawa dalam pencalonan Nahrawi. ‘’Bisa saja begitu. Karena Gus Dur bukan milik satu orang, lalu simpatisan Gus Dur merobeknya. Atau bisa juga, perobekkan dilakukan karena membawa-bawa nama Gus Dur saat seperti ini (pileg) tidak etis,’’ akunya polos.

Sementara itu sulit mencari pihak yang bertanggung jawab atas perobekan baliho Sekjen PKB ini. Tetapi, motif perusakkan diduga kuat karena banyak pihak yang keberatan jika nama Gus Dur dipasang di baliho semua calon legislatif dari PKB. Nahrawi sendiri sekarang ini tercatat sebagai anggota Komisi V DPR RI dari daerah pemiliha 1 (Surabaya-Sidoarjo). Mantan ketua DPW PKB Jatim itu duduk di DPR RI mewakili caleg PKB dari dapil 1 20092014. (has/udi) HARY SANTOSO/MALANG POST

DIRUSAK: Baliho Nahrawi kelihatan bolong karena penyebutan nama Penerus Perjuangan Gus Dur dirobek orang tidak dikenal. REDAKTUR: mahmudi, LAYOUTER: ABDEE


SAMBUNGAN Sambungan dari Hal 1

Sambungan dari Hal 1 berdasarkan fakta sejarah, kondisi terakhir tim Kamboja juga bisa menjadi dasar. Meskipun mempunyai rekor bagus dalam setiap pertandingan perdana di SEA Games, pelatih Rahmat Darmawan tidak besar kepala dahulu. Menurutnya, semua keunggulan itu tidak menjadi jaminan bagi timnya untuk menang. “Yang paling penting anak-anak tetap fokus, tidak minder tapi juga tidak over konfiden. Jadi konfidensinya masih terkontrol,” ujar RD, sapaan akrabnya, ditemui usai official training kemarin (8/12). Secara sekilas, RD memang sudah melihat bagaimana permainan Kamboja ketika dihancurkan oleh tuan rumah Myanmar tiga gol tanpa balas, kemarin malam (7/12). Beberapa kelebihan dan kelemahan tim tersebut sudah dia kantongi. Hanya, ungkap RD, dia tidak mau membahas apa yang jadi kekurangan Kamboja. Menurutnya, Kamboja masih bisa berpeluang untuk menyulitkan timnya. “Semuanya tidak dapat dijadikan patokan. Siapa tahu Kamboja besok (hari ini, Red) bermain berbeda seperti laga kemarin. Siapa tahu juga mereka akan mengalahkan kami besok. Jadi, kami tetap waspada,” tuturnya. Di sisi lain, pelatih Kamboja Lee Tae Hoon menganggap Indonesia sebagai salah satu negara favorit juara di SEA Games kali ini. Secara

kualitas, ungkapnya, Indonesia masih berada di atas Myanmar yang mengalahkan mereka di laga perdana. Hanya, pelatih yang sudah dua edisi SEA Games bersama Kamboja itu tidak gentar dengan Indonesia. Dia sudah menyiapkan strategi untuk membendung serangan Indonesia. “Kalau secara mental, pemain tidak masalah. Sekarang yang kami perlukan adalah bagaimana caranya untuk menutup pergerakan pemainpemain Indonesia. Jika itu bisa kami lakukan dengan sempurna, minimal satu poin bisa kami dapat,” pungkasnya. (ren/dra/nug)

bermain lebih sabar, itu saja. Semua keunggulan itu bisa berubah apabila pemain tidak sabar dalam membuat peluang, lalu menciptakan gol dari peluang-peluang itu. Kalau mau menang besar, ya kuncinya ada di kesabaran mereka sendiri,” ujar pelatih yang akrab disapa RD itu. “RD mengakui, kelemahan Kamboja sudah bisa dilihat di laga pertama. Terutama untuk di lini pertahanannya. Pun demikian dengan bagaimana cara Kamboja dalam mengawali permainan yang selalu diawali dengan long pass terlebih dahulu. Negara yang selalu jadi lumbung gol di SEA Games ini dikenal banyak melakukan passing. “Dari gambaran permainan lawan itu, RD meminta anak asuhnya untuk bersiap menghadapi bola rebound dari Kamboja. “Kamboja juga sering melakukan penetrasi lewat kedua sisi sayapnya. Dari situ juga kami harus memaksimalkan anak-anak untuk menutup kedua sisi sayapnya,” tutur pelatih Persebaya Surabaya di Indonesia Super League (ISL) 2014 itu. “ Dari gambaran saat latihan ke-

marin, RD kemungkinan masih akan tetap menggunakan formasi 4-2-3-1 sesuai dengan patron kesukaannya. Nyaris tidak ada yang berubah dengan komposisi RD ketika timnas U-23 tampil di turnamen mini bulan lalu. Bedanya, di sisi kirinya, Diego Michiel kembali dipercaya mengisi posisi tersebut. “ Sementara itu, Kamboja sudah mempelajari kesalahan yang mereka buat pada laga pertama lalu. Menurut pelatihnya, Lee Tae Hoon, Indonesia dan Myanmar secara tipikal permainan tidak jauh berbeda. Sama-sama mengandalkan kecepatan dari kedua pemain sayapnya. Jika Myanmar punya Kyi Lin dan David Htan, maka Indonesia ada Bayu Gatra dan Andik Vermansah. “ Tetapi, Lee tidak akan menginstruksikan anak asuhnya hanya menutup pergerakan kedua sayap Indonesia itu. Dia lebih menekankan anak asuhnya untuk melakukan zona marking, terutama di depan pertahanannya. “Jangan sampai Indonesia bisa melakukan crossing, jika itu lepas, maka kami akan banyak kebobolan lagi,” pungkasnya. (ren/dra)

Gagal menang atau imbang, bahkan jika tumbang, maka peluang Indonesia yang diwakili timnas usia 23 tahun untuk meramaikan persaingan di papan atas Grup B semakin berat. Karena, berikutnya mereka bakal bersua dengan kedua negara kuat tersebut, Myanmar dan Thailand. Makanya, Kamboja bisa menjadi sasaran tembak pertamanya sebelum laga yang lebih berat lagi. Dari prediksi di atas kertas, kemenangan sudah hampir 90 persen bakal didapatkan oleh Kurnia Meiga Hermansyah dkk. Selama ini, Indonesia tidak pernah menelan kekalahan pada setiap kali pertandingan pertamanya di SEA Games. Jika tidak mampu menang, kemungkinan paling jelek hasil imbang didapatkan. Kalah pun peluangnya kecil. Dari sepuluh kali penyelenggaraan ajang SEA Games terakhir misalnya. Sejak 2001, Indonesia hanya dua kali meraih hasil satu poin pada laga pertamanya. Itu terjadi pada SEA Games 2005 Nakhon Ratchasima dan 2009 di Laos. Selebihnya, kemenangan selalu menjadi milik Indonesia. Fakta itu sudah menjadi bukti bahwa dewi fortuna selalu berpihak kepada Indonesia di setiap laga perdana SEA Games. Pun demikian untuk pertandingan sore nanti. Tiga poin kemungkinan akan menjadi milik Merah Putih. Apalagi, selain

LINE UP INDONESIA V KAMBOJA Indonesia: (4-2-3-1): 1-Kurnia Meiga (pg/c); 5-Alfin Tuasalamony, 28-Andri Ibo, 25-Manahati Lestusen, 24-Diego Michiels; 14Dedi Kusnandar, 11-Rizky Pellu; 21-Andik Vermansah, 17-Yohanes Ferinando Pahabol, 23-Bayu Gatra; 9-Yandi Sofyan Munawar. Pelatih: Rahmat Darmawan Kamboja: (4-2-3-1): 1-Sou Yaty (pg); 15-Rous Someun, 2-Dok Sovan, 23-Khek Khemrin, 6-Touch Pancharong; 8-Bin Chantha Thearry, 16-Chhun Sothearath “; 21-Phourng Soksana, 12-Sos Suhana, 17-Chhin Chhoeun. Pelatih: Lee Tae Hoon

Target = Banjir Gol Sambungan dari Hal 1

Latih UMKM Binaan, Siapkan Pinjaman Lunak Sambungan dari Hal 1 Jika tidak ada perubahan, pelatihan ini bakal dibuka langsung oleh Direktur Keuangan PT Pelindo III, Wahyu Supariyono serta dihadiri sejumlah petinggi dari Pelindo III, di antaranya Senior Manajer Kemitraan dan Bina Lingkungan, Soegeng Hariyanto dan GM Pelindo Indonesia Cabang Tanjung Perak, Rismarture. Pelindo III juga akan mengucurkan dana pinjaman lunak kepada para mitra binaan. ”Kami memberikan pelatihan kewirausahaan dan manajemen usaha bagi calon mitra binaan PT Pelindo III di Malang. Selain Malang, 44 calon mitra binaan datang dari Surabaya, Sidoarjo, Jombang, Bli-

tar, Malang, Lamongan, Tulungagung, Kediri, Pasuruan, Bangkalan dan Sumenep,” terang Kepala Humas Pelindo III, Edi Prianto kepada Malang Post, kemarin. Pria ramah ini mengatakan, melalui kegiatan ini pihaknya mencoba memberikan wawasan dan pengetahuan lebih luas terkait upaya meningkatkan usaha yang dijalani para mitra binaan. Peserta ini didominasi para pelaku UMKM yang berasal di bidang usaha perdagangan, jasa, perindustrian dan pertenakan. Pelindo III menggandeng pengajar dari Pusat Kajian dan Pengembangan Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unibraw sebagai pendamping.

Edi menambahkan, pihaknya telah menyiapkan dana pinjaman lunak sebesar Rp 960 juta. Sistem penyaluran dana pinjaman ini dijalankan melalui konsep program kemitraan yang merupakan bagian dari dana CSR Pelindo III, selain Bina Lingkungan sebagai dana hibah. ”Kalau di Surabaya, dana pinjaman lunak melalui program kemitraan sudah berjalan sejak 2003, dan dana yang dikucurkan sudah lebih Rp 30.572.000.000 dengan 1.255 mitra binaan. Sempat berhenti di awal tahun 2013 lalu, karena menunggu peraturan baru dari Kementerian BUMN,” terangnya. (poy/han)

Muncul Lagi Pos Anggaran Fantastis Sambungan dari Hal 1 Dalam PPAS, disebutkan tujuan alokasi anggaran tersebut untuk kelancaran pelaksanaan upacara yang diselenggarakan selama setahun. Disisi lain, Bagian Umum juga mengusulkan anggaran untuk sederet kegiatan upacara dengan usulan anggaran tersendiri. Contohnya, peringatan HUT Kota Malang diusulkan anggaran sebesar Rp 275.000.000, peringatan Hari Pendidikan Nasional sebanyak Rp 95.000.000, peringatan Hari Kebangkitan Nasional merencanakan anggaran sebesar Rp 85.000.000, peringatan HUT ke 69 Proklamasi RI sebesar Rp 225.000.000. Selain itu, peringatan Hari Kesaktian Pancasila sebesar Rp 95.000.000, peringatan Sumpah Pemuda Rp 98.000.000, peringatan Hari Pahlawan sebesar Rp 125.000.000, peringatan Hari Ibu diusulkan anggaran Rp 75.000.000. Dalam PPAS, tercatat tujuan usulan anggaran untuk semua peringatan hari besar nasional itu sama dengan pos angaran peringatan dan kegiatan insidentil. Yakni kelancaran pelaksanaan upacara. Selain mengusulkan pos anggaran yang tujuannya sama yakni kelancaran upacara, Bagian Umum juga

7

Kemenangan dari Bangku Cadangan

Angka Pertama Selalu Mudah

Dari keunggulan dari sisi skill, mental, dan kebugarannya saja sudah bisa menjadi bekal Indonesia meraih angka tiga. “ Tidak hanya meraih angka tiga saja, kalau bisa juga dilengkapi dengan menjadikan Kamboja sebagai lumbungnya gol. Dua tahun silam, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Indonesia mampu menghancurkan Kamboja dengan enam gol tanpa balas. Itu harus diulangi jika ingin mengamankan langkah ke pucuk klasemen Grup B. “ Dengan mencetak gol besar, maka akan memperngaruhi average goal di akhir penyisihan grup nanti. Apalagi, setelah ini, Indonesia harus menghadapi lawan yang lebih berat, seperti Thailand, tuan rumah Myanmar, ataupun kuda hitam Timor Leste. Artinya, inilah saatnya Kurnia Meiga Hermansyah dkk mencari bekal pertama. “ Ditemui usai sesi official training pagi kemarin (8/12), pelatih Rahmat Darmawan tidak berani berkoar untuk menang besar atas Kamboja kembali. “Saya harap anak-anak

SENIN, 9 DESEMBER 2013

mengusulkan anggaran belanja alat tulis kantor yang tak kalah fantasis. Yakni sebanyak Rp 750.000.000. Pemeliharaan rutin 34 unit mobil dinas Pemkot Malang juga menyedot anggaran besar. Yakni sebanyak Rp 2,5 miliar. Anehnya lagi, terdapat rencana alokasi anggaran pemeliharaan rutin mobil jabatan sebesar Rp 450 juta. Dalam pos anggaran tersebut tak dijelaskan jumlah mobil jabatan yang mendapat jatah pemeliharaan rutin. Akibatnya muncul tandatanya parameter usulan anggaran tersebut. Zein Ihya Ulumuddin dari Unit Invetigasi MCW mengkritik berbagai usulan anggaran yang dimunculkan oleh Bagian Umum. Ia mengingatkan bahwa fungsi pemerintah adalah unjuk kesejahteraan rakyat bukan untuk kesejahteraan internal Pemkot Malang. “Bagian Umum di pemkot hanya mengurusi hal yang sifatnya administratif. Tidak perlu anggaran sebesar itu,” kritiknya. Seperti diberitakan Malang Post sebelumnya, Bagian Umum mengusulkan total anggaran sebesar Rp 32.979.000.000. Padahal Bagian Umum merupakan bagian yang hanya berurusan dengan pelayanan

pejabat dan internal pemkot. Jika dibandingkan dengan usulan anggaran SKPD yang bersentuhan dengan masyarakat, seperti Bagian Kesejahteraan Rakyat dan Dinas Sosial, terdapat selisih jarak jumlah alokasi anggaran yang jauh berbeda. Bagian Kesejahteraan Rakyat hanya diusulkan anggaran sebesar Rp 14.250.000.000. Lebih tragis lagi, usulan anggaran Dinas Sosial hanya Rp 3.797.823.000. Padahal dua satuan kerja tersebut berurusan langsung dengan kesejahteraan rakyat. Salah satu usulan anggaran yang mengundang kritik yakni rencana pengadaan satu unit mobil seharga Rp 1,5 miliar. “Pemerintah kurang bersahaja, jare peduli wong cilik. Penganggaran seharusnya memiliki asumsi filosofis untuk kesejahteraan rakyat,” kritiknya. Saat berita ini diturunkan, Sekda Kota Malang, Dr H Shofwan SH MSi belum berhasil dikonfirmasi. Teleponnya tak bisa dihubungi saat dikonfirmasi Malang Post. Namun sebelumnya, Shofwan menegaskan bahwa usulan anggaran dalam PPAS tahun 2014 berorientasi untuk rakyat kecil. (van/nug)

Sementara, Sunarto yang masuk menggantikan Beto di babak kedua,mampu menjawab kepercayaan pelatih setelah menanduk bola crossing yang diberikan oleh bintang masa depan Arema Cronus, Irsyad Maulana. Berawal dari pergerakan di sisi kiri lapangan, Irsyad yang hanya dijaga satu defender mampu melancarkan umpan crossing ke area tiang dekat. Sunarto menyambar bola tersebut dan melakukan heading yang tak bisa ditangkis kiper DC United. Hendro mengaku sangat senang bisa mencetak gol pemecah kebuntuan. “Saya senang bisa cetak gol, karena babak pertama kita masih buntu, memecah kebuntuan tentu cukup membanggakan,karena permainan jadi makin menarik,” tandas pemain berusia 23 tahun tersebut kepada Malang Post. Meski demikian, Hendro tidak mau berpuas diri. Sebab, masih banyak yang

harus dia pelajari untuk memberi kontribusi bagi Arema Cronus.Secara spesifik, Hendro mengaku masih harus banyak belajar dengan para senior, khususnya kapten Arema Cronus, Ahmad Bustomi. “Saya masih harus banyak belajar kepada para senior, termasuk Ahmad Bustomi,” terangnya. Sementara itu, Sunarto mengaku sangat bersyukur bisa mencetak gol yang bisa jadi menandai kembalinya Sunartorres. Apalagi, sudah lama Sunarto tidak mencetak gol dalam laga sepenting lawan DC United. “Alhamdulilah saya bisa cetak gol,”terang Sunarto. Dalam beberapa pertandingan kelas internasional, pemain asli Pakis itu memang belum memamerkan reputasinya sebagai super-sub Arema Cronus. Namun,pertandingan semalam seakan menjadi jawaban atas menurunnya performa Sunarto dalam beberapa bu-

lan terakhir.Sunarto bisa saja kembali bangkit, karena diawasi oleh pelatih yang pernah menjadikannya andalan pada era 2011-2012, yakni Suharno. Ditangani oleh pelatih senior asal Klaten itu, Sunarto pernah bersinar. Bersama tandemnya Alfarizi, Sunarto diandalkan oleh Suharno sebagai kartu joker pemecah kebuntuan. Bisa saja, Sunarto bakal kembali menemukan sinarnya yang hilang ketika ditangani Rahmad Darmawan. Namun, Sunarto tak mau jumawa. Disinggung soal comeback, pemain yang dikenal alim di luar lapangan itu menyebut bahwa kemenangan atas DC United adalah hasil kerja keras seluruh awak penggawa Arema Cronus. “Teman-teman sudah bermain dengan kerja keras dan penuh semangat. Saya lebih salut sama mereka,” tegasnya. (fin/nug)

Aremania Luar Biasa Sambungan dari Hal 1 Hal ini diungkapkan oleh Manager Legal Arema, Eko Hendro Prasetyo mengungkapkan, untuk ukuran pertandingan ujicoba, laga lawan DC United sudah cukup ramai. “Jumlah suporter Aremania adalah 20.454, itu yang sudah dihitung oleh panpel, jumlah tersebut sudah cukup banyak untuk ukuran laga ujicoba,” terang Eko kepada Malang Post kemarin. Animo suporter memang cukup besar. Kehadiran Aremania membuat suasana Stadion Kanjuruhan selalu hangat dan bergairah. Nyanyian Aremania yang membahana di setiap sudut stadion tampaknya memukau DC United. Tak heran, meskipun DC United tim

asal MLS, tetapi masifnya Aremania membuat DC United kehilangan konsentrasi. Tim milik Eric Thohir itu seperti disihir oleh kreativitas Aremania. Yuli Sumpil dkk di tribun utama, bernyanyi dan menari dengan edan untuk Arema. Gerakan serempak dari belasan ribu Aremania yang menyesaki tribun timur menjadi sajian utama yang menghibur sepanjang pertandingan. Begitu juga, kehadiran Aremania Jalur Gazza yang dikomandoi Amin di Gate 4, membuat Stadion Kanjuruhan membara.Di gate selatan, Aremania memamerkan kebolehannya dengan ratusan bendera putih kecil yang dikibar-kibarkan sepanjang

pertandingan. CEO Arema, Iwan Budianto menganggap Aremania memang sangat luar biasa karena masih mampu memenuhi Stadion Kanjuruhan dalam kondisi hujan deras.”Saya kagum dengan Aremania, mereka mau datang walaupun hujan deras,” terang IB, sapaan akrabnya,kepada Malang Post. Ia juga menyebut bahwa penyelenggaraan pertandingan sukses, karena tak ada insiden apapun sepanjang laga. “Ya hari ini pertandingan sukses karena laga lancar. Pertandingannya sendiri sangat seru dan menarik, sehingga Aremania sangat bergairah,” tutup IB.(fin/nug)

Hari Ini Workshop, Saksikan Pameran Fotonya Sambungan dari Hal 1 “Bapak Shaiful bersama Direktur Malang Post akan membuka pameran dan workshop,” ujar Vandri di sela persiapan kegiatan, kemarin. Menurut dia, karya foto yang dipamerkan bukan nominator dari lomba foto. Akan tetapi merupakan karya foto yang dipilih juri agar diapresiasi oleh masyarakat. Sebab, pameran itu berlangsung pada 9–10 Desember 2013 dan terbuka untuk umum. “Pameran ini untuk umum selama dua hari, adapun workshop besok (hari ini, red) khusus untuk para peserta lomba foto, serta undangan yang sudah registrasi melalui nomor telepon Bagus Ary Wicaksono Ketua Panitia di 081333662203,” beber pria ramah ini. Pameran diadakan di lantai 1 Hotel Ibis, tepat di depan hall bougenville untuk pelaksanaan workshop. Dalam pembukaan pameran dan workshop, panitia akan memberikan suguhan

musik dari band Sparta. “Ada rangkaian seremonial yang nanti dibarengi dengan hiburan bagi para peserta,” imbuh dia. Peserta workshop, lanjut Vandri, diminta untuk melakukan registrasi di depan hall bougenville. “Manfaatkan workshop ini untuk berdiskusi, menggali ilmu dan pengalaman dari para pemateri,” ujar wartawan yang ngepos di wilayah Kota Malang ini. Workshop akan dibagi dalam tiga sesi, dimulai dari Eddie Putera, Becky kemudian Guest. Begitu workshop usai, dilanjutkan dengan pembacaan dan penyerahan hadiah kepada pemenang. Di sela rangkaian itu, para peserta diharapkan ikut game memotret model berhadiah doorprize dari panitia. “Silakan peserta memotret model dalam acara itu, kemudian menyetor satu foto hasil jepretan langsung ke-

pada panitia, foto yang diterbitkan di koran Malang Post adalah milik pemenangnya, doorprize bisa diambil di kantor Malang Post,” imbuh Koordinator Acara Shuvia Rahma. Sementara itu, Corporate Affairs Manager Bentoel Group Winny Soendaroe mengatakan, Eddie Putera sudah tiba di Malang, kemarin siang. Menurutnya, Eddie baru pertama kali ini datang di bumi Arema. “Pak Eddie terakhir ke Indonesia pada tahun 1995, tentu nanti akan keliling Malang termasuk ke museum Bentoel,” ujar perempuan ramah ini. Winny menambahkan, Eddie juga menyiapkan ruang diskusi kepada para fotografer Malang. Sebab, dia sengaja standby di area pameran hingga Selasa (10/12). Kesempatan itu bisa digunakan jika ada pertanyaan yang belum terjawab ketika workshop.(ary/han)

Seminggu Belajar Hybrid Solar Car ke China Sambungan dari Hal 1 Bahkan sebagian Provinsi di China terendam salju sampai setengah meter. Meski begitu, tidak menyurutkan semangat saya dan rombongan untuk belajar kendaraan berenergi listrik. Selama perjalanan dari bandara ke Beijing dan Tianjin, saya heran melihat masyarakat China baik yang di kota maupun pedesaan begitu familier dengan kendaraan listrik. Mulai sepeda listrik, motor listrik, mobil listrik, bus listrik dan kereta listrik. Sepertinya, semua kendaraan di sana serba listrik. Bahkan mobil patroli polisi di Lapangan Tian Anmen dan Museum Istana Kaisar yang menjadi simbol kebesaran Negeri Ginseng ini juga menggunakan mobil listrik. Minat warga China terhadap kendaraan berenergi listrik sangat tinggi. Di samping ramah lingkungan, biayanya juga murah. Hanya dengan membayar dua yuan atau Rp 4000 saat men-charge baterai di SPBU khusus kendaraan listrik atau di tempat-tempat umum lainnya, pemilik dapat memacu kendaraannya sejauh 200 km atau sejauh Malang-Surabaya pulang pergi (PP). Luar biasa hematnya. Jika menggunakan BBM akan menghabiskan sekitar 5 liter seharga Rp 32.500. Di China banyak tempat charger atau SPBU motor listrik yang tersebar di sudut kota. Hanya dengan menunggu selama 15 menit, sepeda motor listrik bisa ngacir kembali. Bahkan, China yang sudah menerapkan teknologi nuklir membawa keberuntungan bagi warganya, membuat harga listrik di negeri Panda ini sangat murah. Pemerintah China memang sangat mendukung pengembangan kendaraan berenergi listrik. Karena itu, negeri yang berpenduduk 1,3 milyar ini tanpa ragu mengembangkan reaktor nuklirnya untuk pembangkit tenaga listrik, sehingga rakyat mendapat sumber energi yang murah dan melimpah. Tidak heran jika produk-produk yang dihasilkan pun harganya sangat murah dan mampu bersaing di pasar global. Yang menjadi pemikiran saya selama di sana, mengapa di negeri saya sendiri masih banyak masyarakat dan pejabat yang gamang dan khawatir berlebihan tentang kendaraan listrik. Padahal batu bara yang menjadi andalan pembangkit listrik, suatu saat akan habis. Demikian pula BBM, dari hari ke hari akan semakin langka. Lantas energi apalagi yang dapat diandalkan?.

Hebatnya lagi, pemerintah China mendorong sekolah vocational (kejuruan) untuk mengembangkan kendaraan berenergi listrik. Di sana, sekolah kejuruan banyak melakukan riset tentang kendaraan listrik. Seperti yang dilakukan Tianjin Sino German Vocational Technical College. Sekolah kejuruan yang bekerjasama dengan Pemerintah Jerman ini, mampu melahirkan banyak produk kendaraan listrik. Mulai sepeda motor, mobil dan bus listrik. Riset mereka rata-rata disponsori pemerintah dan industri. Menurut Atase Pendidikan dan Kebudayaan Kedutaan Besar Republik Indonesia di China, Chaerun Anwar, untuk mengejar ketertinggalan dari Jepang yang menjadi musuh bebuyutan China, China menggandeng Jerman dalam alih teknologi. Menurut Chaerun, China menerapkan strategi ATM. “Maksudnya, produk teknologi Jepang atau negara lain, di-Amati, di-Tiru dan di-Modifikasi oleh China,” kata Chaerun kepada saya dan rekan-rekan yang lain. Komitmen pemerintah dalam mendukung pengembangan sekolah vocational sangat besar. Salah satu contohnya, pemerintah mau menghibahkan 30 unit CNC berupa alat modern dan media yang nilainya miliaran rupiah ke Bengkel Tianjin Machinery & Electric Industry School. “Harganya sekitar Rp 15 miliar per unit. Hibah semacam ini diberikan kepada beberapa sekolah kejuruan,’’ jelas Executive Vice President, Bu Xue Jun. Tidak hanya itu, satu unit CNC dipakai praktik untuk 3 siswa dengan 1 instruktur. “Kita butuh 50 tahun lagi untuk menyamai sekolah kejuruan yang ada di China saat ini,” kata Kasi Kurikulum Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur, Dra. Nimade, MM., yang turut serta dalam rombongan Study Comparison ini. Sepekan di China, agenda kegiatan saya dan rombongan sangat padat hingga tak ada jeda waktu untuk bersantai. Karena itulah, kesempatan ini saya maksimalkan untuk menimba ilmu sebanyak-banyaknya. Di antaranya dialog bersama Atase Pendidikan dan Kebudayaan Kedutaan Besar Republik Indonesia, Chaerun Anwar yang menjelaskan bahwa pendidikan di China berbasis pada empat pilar. Pendidikan berbasis ekonomi, tenaga kerja berbasis pada kompe-

tensi, karir berbasis pada keahlian dan pasar produk berbasis pada globalisasi (APEC). Di China, kami juga mengunjungi kota Industri Tianjin. Kami ke Institute of Mechanical & Electrical Technology, yang dibimbing oleh Executive Vice President, Bu Xue Jun. Tak ketinggalan juga sebagai pembanding SMK di Indonesia adalah Tianjin Machinery & Electric Industry School. Sekolah mesin dan industri elektronik ini, fokus pada pengembangan kendaraan berenergi listrik. Sekolah kejuruan ini menjadi tempat riset energi terbarukan yang bekerjasama dengan industri dan perguruan tinggi. Industri menaruh perhatian besar pada sekolah vocational, karena ia yang menjadi user output dari sekolah kejuruan. Tak ketinggalan juga kami berkunjung ke Haihe Educational Park yang merupakan Balai Latihan Kerja (BLK) Negara China. Tenaga kerja terampil banyak dilahirkan dari Haihe Educational Park yang menyatu dengan sekolah vocational. Bila ada tenaga kerja di industri belum kompeten dan tidak ahli, maka wajib baginya untuk belajar kembali di BLK sampai benar-benar kompeten dan terampil di bidangnya. International Chinese College, juga menjadi jujugan rombongan. President International Chinese College Tianjin, Zhao Hongtao memberi kesempatan bagi siswa dan guru Sekolah Kejuruan di Jawa Timur untuk belajar Bahasa dan Budaya China di lembaganya. “Silakan, tidak ada biaya dan ini gratis selama tiga bulan,” ujar Zhao sambil promosi. Dari beberapa kunjungan tadi, saya mendapatkan banyak ilmu. Mulai belajar proses pembuatan kendaraan berenergi listrik, manajemen produksi, distribusi, keuangan dan marketing. Intinya, pembelajaran di sana serba efisien, praktis, mudah dan harganya bersaing. Saya tahun lalu belajar Kendaraan Listrik di Jepang, maka tindak lanjut dari kunjungan ke China ini dapat berupa pengembangan kendaraan berenergi listrik di SMK Muhammadiyah 7 Gondanglegi, Student Exchange dan Teacher Exchange ke Haihe Education Park, Kursus Bahasa dan Budaya China di International Chinese College dan studi lanjut bagi siswa serta guru ke Tianjin Institute of Machanical & Electrical Technology. Baik untuk program S1, S2 maupun S3. (ds/adv/han) REDAKTUR : SUNAVIP RA INDRATA, LAYOUTER : MOKA


8

SENIN, 9 DESEMBER 2013

GERAKAN Ekonomi Syariah (GRES) Malang Raya telah terbentuk awal November lalu. Kini GRES Malang Raya terus berupaya menyosialisasikan ekonomi syariah kepada seluruh masyarakat, agar memahami keunggulan yang ditawarkan. Melalui berbagai kegiatan seperti dialog interaktif, seminar hingga kegiatan santai seperti jalan sehat, GRES berharap menggandeng berbagai pihak, termasuk pemerintah daerah. FOTO: GRES FOR MALANG POST/ MUHAMMAD FIRMAN TEKS: STENLY REHARDSON

GRES, Aktif Gelar Acara GRES, Kenalkan Ekonomi Syariah

DIRUT SYARIAH MANDIRI: Ketua Masyarakat Ekonomi Syariah pusat, Yuslam Fauzi ketika memberikan materi dalam Sekolah Pasar Modal.

MES: Salah satu gerakan ekonomi syariah dengan membentuk Masyarakat Ekonomi Syariah yang dilantik oleh pengurus pusat pada 30 November lalu.

START: Jalan santai GRES Malang Raya di Stadion Kanjuruhan Kepanjen Minggu (8/12) kemarin. Diberangkatkan Bupati Malang, Kapolres, Ketua GRES dan Pimpinan BI.

KETUA: Agung Wahyudi Rahardjo Ketua GRES Malang Raya ketika membuka acara dialog interaktif beberapa waktu lalu.

DAPAT HADIAH: Penyerahan secara simbolis pemenang hadiah utama Honda Beat dalam jalan santai bersama GRES.

foto bersama KEBERSAMAAN: Seusai acara para wisudawan-wisudawati Dosen dan dengan Direktur, Pudir,

BERGAYA: Ketua GRES bersama Pemimpin Bank Indonesia Malang, Dudi Herawadi serta pimpinan bank syariah dalam dialog 26 November lalu.

DIALOG: Berbincang interaktif dalam sebuah kesempatan.

Prosesi wisuda Akademi Analis Kesehatan Malang (AAKMAL) tahun 2013 di Hall Hotel Santika berjalan lancar. Para wisudawanwisudawati dan orang tua terlihat ceria. Mereka 100 persen sudah bekerja sebelum diwisuda. Hadir di acara wisuda Ketua Patelki Jawa Timur Suhardi, S.si, Dewan Pendiri AAKMAL, H. Imam Abda‘i SH,SE, MM, dosen, staf dan karyawan, para rohaniawan dari Agama Kristen Protestan dan Katolik dan seluruh orang tua wisudawan seluruh Indonesia. Menurut ketua Ketua Patelki Jawa Timur Suhardi S.si, AAKMAL Malang adalah sekolah analis terbaik se Jawa Timur. FOTO-FOTO DAN TEKS: ZAENAL ARIFIN/ADV/MALANG POST

TERBAIK: Wisudawan terbaik Puguh Pitomo dan Choiron F foto bersama dengan Dewan Pendiri H. Imam Abda’i SH, SE, MM

KHIDMAT: Semua undangan tampak khusyuk memanjatkan do’a pada acara wisuda AAKMAL

PIMPINAN: Direktur AAKMAL Dr. Hery Sudarsono, S.si, MM ketika mewisuda para mahasiswa dan mahasiswi

SERIUS: Para wisudawan tampak serius mendengarkan pidato ilmiah oleh Ketua Patelki Jawa Timur Suhardi S,si

BAGI ILMU: Berbagi ilmu dengan pemateri Pasar Modal Syariah di UMM Inn 30 November 2013 lalu.

SELAMAT: H. Imam Abda’i memberikan piagam dan ucapan selamat kepada wisudawan terbaik

SUMPAH: Para wisudawan ketika diambil sumpah oleh Dewan Pendiri H. Imam Abda’i SH,SE,MM didampingi Ketua Patelki Jawa Timur Suhardi S.si

SUKSES: Seusai acara panitia wisuda foto bersama dengan Direktur, Pudir dan Dosen dan mengucapkan terima kasih karena acara wisuda berjalan lancar dan sukses.

PIDATO ILMIAH: Ketua Patelki Jawa Timur Suhardi S.si ketika memberikan pidato ilmiah Pada acara Wisuda AAKMAL REDAKTUR: HALIM, LAYOUTER: OLIS/DJ


RONCE NGALAM Dipuji Instruktur dari Makasar MALANG- Senam Sehat Demi Indonesia yang berlangsung Minggu pagi kemarin di Lapangan Rampal berlangsung kian meriah dipandu instruktur tamu asal Makassar, Muhammad Rizal dan tiga instruktur lain yakni Ellen Yuliana, Farida Ariyani dan Sugeng Bahenol. Menariknya,caleg nomor 4 DPR RI yang diusung PAN yaitu HM Nur turut hadir dan ikut bersenam berbaur bersama ribuan peserta. Dimulai dari goyang Cha cha, aerobic, joget Caisar, para pesenam penuh semangat bergoyang.Dilanjutkan kemudian goyang Hip Hop dan Zumba yang diikuti dengan penuh semangat oleh para pesenam yang berdatangan

RIZAL FANANY/MALANG POST

SEMANGAT : Para peserta Senam Rampal kian semangat dengan kostum merah, Minggu pagi kemarin.

dari berbagai wilayah se-Malang raya. Kemudian, Sugeng Bahenol dkk menutup acara senam ini dengan goyang India sambil membagikan doorprize kepada peserta yang dinilai goyangnya paling bagus.”Siapa yang mau dorprize ini? Ayo goyang yang bagus,”teriak Sugeng disertai sorak sorai para peserta. Instruktur tamu Rizal menyatakan sangat berterimakasih atas semangat para pesenam di Lapangan Rampal ini.Untuk itu,ia secara khusus mengacungkan jempol dan menyampaikan pujiannya. ”Peserta senam di Rampal memang luar biasa. Baca Dipuji... Hal.10

TAK KUNJUNG TUNTAS, KEMBALI DIPROTES Pembangunan Jacking System di Jalan Bondowoso Hingga Tidar MALANG-Warga sekitar pembangunan drainase berbasis jacking system di Jalan Bondowoso hingga Jalan Tidar kembali mempersoalkan pelaksanaan proyek itu. Pasalnya usaha mereka terganggu lantaran pengerjaan proyek tak kunjung tuntas. Selain itu genangan air di galian drainase saat hujan juga me-

ngurangi kenyamanan warga. Protes warga kembali mencuat sejak hari Sabtu (7/12) hingga Minggu kemarin. Warga yang protes diantaranya di sekitar Jalan Terusan Bondowoso. Warga yang protes itu diantaranya pemilik usaha di sekitar jalan tersebut. Baca Tak Kunjung... Hal.10

GUEST GESANG/MALANG POST

JADI KOLAM : Galian jadi kolam berukuran besar saat hujan deras mengguyur kemarin.

SENIN, 9 DESEMBER 2013

9

SOSOK

Lagi, Raih Prestasi Membanggakan PERELI muda Malang,Billy Putranda Suryanto kembali berhasil meraih prestasi membanggakan. Walau harus bersaing dengan para pereli senior dari berbagai daerah, remaja berusia 17 tahun ini sukses masuk Tiga Besar dalam kejuaraan sprint reli berskala nasional di sirkuit Bukit Srabah Kabupaten p Tulungagung,Minggu g g g, g kemarin. ‘’Saya tampil tanpa beban. Apalagi sangat banyak pereli Ap ting kat nasional ikut serta. tin Saya bersyukur akhirnya dapat Sa menjadi juara ketiga,’’ papar me Billy ketika dihubungi Malang Bi Post tadi malam. Po Menariknya, siswa kelas XII M SMAK Cor Jesu Kota Malang SM ini mampu masuk Tiga Besar dalam dua kelas yaitu kelas da diatas 2501 CC dan kelas standar dia sekaligus menyisihkan sederet sek pereli senior lain. pe ‘’Saya sangat senang dengan prestasi di Tulungagung ini. pr Saya ingin terus meningkatkan Sa Billy Putranda Suryanto prestasi saya tidak saja dalam pr ting i kkat regional i l tetapii jjuga nasional,’’ urai cucu tokoh nasionalis,Drs.Djati Kusumo ini. Lebih lanjut, arek Ngalam kelahiran 13 Agusus 1996 ini memaparkan dirinya berpasangan dengan Sukma ‘’Ocol’’ Putra dalam setiap even memang selalu menghilangkan jauh-jauh perasaan beban mental. Sehingga, mereka justeru dapat menampilkan kemampuan terbaik dan hal tersebut sudah dibuktikan dalam kejuaraan untuk memeriahkan HUT ke-808 Kabupaten Tulungagung kemarin. ‘’Papa juga selalu menekankan agar mencari pengalaman sebanyak-banyaknya. Sehingga setiap berlomba kami tidak pernah merasa tegang. Baca Lagi, Raih... Hal.10

ASA WARGA KOTA BAGAIMANA SEBAIKNYA JALUR SATU ARAH?

Terus Maju

Sejak diberlakukan 6 November lalu, jalur satu arah, mulai diujicobakan. Ada pro dan kontra. Sekalipun tujuannya, mengurai kemacetan dan menyelamatkan jembatan Soekarno – Hatta. Wali Kota Malang pun, mulai merevisi kebijaksanaan itu. Kalau menurut anda, bagaimana sebaiknya program itu? Silakan kirim komentar anda lewat sms ke nomor:

Maju pantang mundur.trus maju bah,oneway sistem lebih menguntungkan masyarakat umum (085785552xxx)

0857 9119 1887

Baca ASA... Hal.10

BERUNTUNG : Para peserta yang beruntung mendapatkan hadiah dari caleg no 4 DPR RI yang diusung PAN yaitu HM Nur.

BERI PUJIAN : Instruktur tamu asal Makasar, Muhammad Rizal memuji antusiasme peserta senam.

Kian Meriah dengan Warna Merah RIBUAN pesenam dengan kostum warna merah benar-benar ‘’memerahkan’’ Lapangan Rampal,Minggu pagi kemarin. Dari hari ke hari,pelaksanaan Senam Sehat Demi Indonesia ini memang semakin semarak bahkan merupakan kegiatan senam terbesar di Malang Raya. FOTO-FOTO : RIZAL FANANI/MALANG POST

DISERBU : Berbagai hadiah langsung diserbu para pesenam.

SERAHKAN : HM Nur menyerahkan hadiah kepada pesenam.

MERIAH : Dipandu trio instruktur Farida Ariyani Sugeng Bahenol dan Ariyani,Sugeng Ellen Yuliana,ribuan pesenam dengan penuh semangat mengikuti senam hasil kerjasama Malang Post dan Kodim 0833. REDAKTUR: NUGROHO, LAYOUTER: OLIS


SENIN, 9 DESEMBER 2013

10

Karang Taruna Ariesma Sukses Gelar Lomba Memancing

Jhoni, Bambang dan Raka Berhasil Jadi Juara Memancing ikan di kolam atau bendungan, itu sudah biasa. Tetapi mancing ikan di Sungai Brantas, dengan kondisi air sungai yang keruh dan deras serta melibatkan ratusan orang, mungkin baru terlihat di bantaran Sungai Brantas Kelurahan Kidul Dalem Minggu pagi kemarin. Ratusan mancing mania dari Malang Raya, kemarin mendatangi bantaran Sungai Brantas yang ada di Gang 4A Jalan Aris Munandar atau di belakang Hotel Ollino Garden. Mereka datang untuk meramaikan sekaligus memeriahkan lomba mancing gratis dalam gelaran ‘Brantas Fishing’ yang digelar Karang Taruna ‘Ariesma‘ RW 04 Kelurahan Kidul Dalem, yang disupport Malang Post. Meski lomba baru di mulai tepat pukul 09.00, namun para mancing mania banyak yang datang lebih pagi. Mereka berangkat pagi untuk mendaftarkan diri sebagai peserta.

Karena 50 peserta pertama yang mendaftarkan diri, mendapatkan topi menarik dari panitia. Usai mendaftar dan mendapat nomor peserta, mereka langsung mencari tempat untuk memancing. Rata-rata tempat yang menjadi jujugan peserta adalah yang kondisi airnya sedikit tenang. Sembari menunggu lomba dimulai, peserta terlihat sibut merangkai dan mempersiapkan kailnya. Meski panas matahari menyengat kepala, tetapi peserta tetap terlihat semangat. Diawali dengan sambutan Lurah Kidul Dalem Dedy Tri Wahyudi, tepat pukul 09.00 lomba mancing gratis ikan lele dimulai. Suara terompet mengiringi pelepasan ikan lele di tiga titik, sebagai pertanda bahwa lomba dimulai. Ratusan kail yang sudah diberi umpan milik peserta, secara bersamaan dilemparkan ke sungai. Tak menunggu lama, beberapa kail milik peserta langsung disantap ikan. Setelah ikan lele dinaikkan dan dinyatakan sah, lantas dibawa ke

RIZAL FANANY/MALANG POST

ANTUSIAS : Pemancing antusias mengikuti lomba memancing, kemarin.

tempat panitia untuk ditimbang. Ikan yang memiliki bobot paling berat, yang berhak mendapatkan hadiah. Islah Qomariz Zaman, Ketua Karang Taruna Ariesma menjelaskan,

lomba mancing lele gratis dibagi dua sesi. Sesi pertama adalah perebutan doorprize dengan waktu dua jam. Kemudian sesi kedua adalah pelepasan ikan maskot merebutkan juara I, II dan

III dengan waktu satu jam. “Lomba mancing gratis ini, hanya diambil juara I, II dan III yang berhak di mendapatkan trhopy serta fresh m money. Masing-masing Rp 150 ribu, m Rp 100 ribu dan juara ketiga Rp 70 ribu. rib Hadiah fresh money memang tidak tid besar, karena sifatnya awal dan gratis. Tetapi ke depan akan kami gr buatkan hadiah yang lebih besar dan bu meriah lagi, karena kegiatan Brantas m Fishing ini akan kami adakan rutin,” Fi ungkap Islah Qomariz Zaman. un Pada lomba mancing gratis kemarin, ikan lele yang dilepaskan m sekitar 25 kilogram lebih. Ukuran ikan ik tidak ada yang besar. Bobot maskot ikan yang dilepas hanya m antara 500 ons sampai 1 kilogram. an Dipilihnya lomba mincing gratis di D Sungai Brantas, tak lain bermula dari Su anjuran Wali Kota Malang tentang an bersih-bersih sungai. Dari anjuran itu, Karang Taruna ‘Ariesma‘ RW 04 Kelurahan Kidul Dalem, kemudian muncul gagasan mensukseskan program Walikota dengan menggelar

Pembeli Miras Wajib Tunjukkan KTP Dewan Desak Mini Market Terapkan Perda Miras MALANG – Peredaran minuman keras (miras) di Kota Malang semakin meresahkan. Meski sudah memiliki aturan yang jelas tentang peredarannya, yakni Perda Kota Malang No 5 Tahun 2006, namun pelaksanaannya masih belum berjalan. Ini terungkap dalam Dialog dan Sosialisasi Anti Miras yang digelar Komisi A DPRD Kota Malang bersama Gerakan Nasional Malang (Genam), kemarin. Dalam Perda No 5 Tahun 2006 Pasal 15 disebutkan dengan jelas untuk membeli miras, konsumen harus menunjukkan KTP atau tanda pengenal lain yang membuktikan usianya 21 tahun ke atas. Namun pada kenyataannya, aturan ini hampir tak pernah diterapkan. Remaja SMP dan SMA sangat mudah membeli miras, sama seperti membeli minuman sari buah dan soda. “Pembeli wajib menunjukkan KTP dan identitasnya dicatat oleh kasir atau karyawan. Aturan ini harusnya diterapkan di semua tempat yang menjual miras, baik itu golongan A, B maupun C. Tapi sayangnya, hampir semua tempat tidak menerapkannya. Karena itu kami mendesak toko, mini market, resto dan kafe untuk segera menaati aturan tersebut. Bila perlu, kami akan memanggil para pemilik toko, mini market, resto dan kafe untuk mensosialisasikan aturan ini,” beber Ketua Komisi A DPRD Kota Malang, Arief Wahyudi SH saat pemaparan. Untuk menguatkan eksistensi perda ini, Komisi A akan merevisinya dalam

NOER ADINDA ZAENI/ MALANG POST

SOSIALISASI: Ketua Komisi A DPRD Kota Malang, Arief Wahyudi SH saat memaparkan sosialisasi anti miras, kemarin.

waktu dekat. Arief menyebutkan, ada beberapa poin perda b b i ddalam l d ttersebut b t yang dijadikan celah bagi penjual miras, khususnya pada bagian pelarangan. Akibatnya, penegakan hukum perda ini jadi kurang tegas dan kerap diabaikan. DPRD sendiri masih belum bisa menerbitkan perda yang melarang miras. Yang bisa dilakukan hanya perda yang mengatur peredarannya. Arief mengaku, sebelumnya ia sempat mengajukan perda pelarangan miras. Namun saat masuk ke tingkat provinsi, ditolak. Alasannya rancangan tersebut bertentangan dengan peraturan perundang-undangan yang lebih tinggi. “Karena tidak bisa membuat aturan pelarangan, kami pun membuat aturan yang membolehkan tapi tetap ada pembatasan,” urainya. Selain Arief, dalam kesempatan

tersebut juga dihadirkan pembicara dari bidang kesehatan, Henny S Setyowati bid k h t ddr H t ti dan materi public speaking oleh Dewi Yuhana. Dokter Henny yang tergabung dalam Relawan Kemanusiaan ini memaparkan efek buruk miras untuk kesehatan yang antara lain dapat menyebabkan kanker hati hingga kematian. Sedangkan Dewi Yuhana memberikan tips public speaking yang tepat untuk menyampaikan bahaya miras kepada orang lain, khususnya peminum. “Kalau Anda melarang pecandu miras dengan frontal, pasti dia akan menolak. Tetapi jika disampaikan dengan tepat, misalnya dengan memberikan cerita nyata korban miras secara berulang-ulang, peminum tersebut lama-lama akan tersadar,” beber Redaktur Pelaksana Malang Post ini. Acara ini merupakan sinergi Komisi A DPRD Kota Malang dengan Genam

setelah sebelumnya keduanya melakukan ked audiensi, di i yakni k i pada d ttanggal 11 November lalu. “Kami senang karena DPRD Kota Malang langsung merespon gagasan kami, bahkan langsung menggelar acara sosialisasi ini,” kata Pengurus Genam, Alvanul Maghfur. Genam sendiri muncul karena melihat kondisi perdagangan miras yang semakin merajalela. Selama ini pemerintah lebih perhatian tentang peredaran obat terlarang, padahal efek miras sama bahayanya. Dari data yang disebutkan oleh Ronny Titi heruw, Direktur Pemasaran PT Delta Djakarta Tbk, setiap tahunnya Indonesia menyerap 230 juta liter miras. Dari data yang dirilis oleh BPS dan BKKBN, sebanyak 83,1 persen pria Indonesia pernah mengonsumsi miras. Sedangkan perempuan sebanyak 10,6 persen. (nda)

Ditambah, Lampu Media Jalan di Jalur Utama MALANG-Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) Kota Malang segera menambah lampu median jalan di jalur utama. Setelah menuntaskan Jalan Basuki Rahmad, lampu tersebut akan dilanjutkan hingga ke Jalan Jaksa Agung Suprapto. Selain lampu putih, median jalan di kawasan itu akan diberi lampu warna-warni oleh Dinas Kebersihan dan Pertamanan Kota Malang. Hal itu disampaikan Kepala DKP Kota Malang Wasto kepada Malang Post, terkait perencanaan lampu median jalan. Menurut dia, lampu putih warna-warni memang dipasang untuk mempercantik taman median jalan.

Lampu warna-warni akan diarahkan pada tumbuhan diatas taman agar tampil menonjol pada malam hari. “Ini untuk menunjukkan keindahan tanaman hias pada taman median, selama ini hanya terlihat pada siang hari,” jelas Wasto, kemarin. Pembangunan taman median jalan di Jalan Jaksa Agung Suprapto sendiri, diharapkan juga selesai tahun ini. Sehingga bisa menambah daya tarik Kota Malang di sepanjang jalan poros. Proyek itu nantinya akan berkesinambungan dengan pembangunan taman median jalan dari Borobudur hingga ke Jalan Ahmad Yani. “Untuk pembangunan taman median

jalan kita proyeksikan tahun 2014 mendatang,” katanya. Sehingga taman median jalan di Kota Malang akan tersambung mulai dari utara alun-alun hingga ke flyover di Kecamatan Blimbing. Sekaligus juga untuk mendukung kualitas serta kuantitas Ruang Terbuka Hijau (RTH). Sebab, alun-alun yang bakal dipercantik, bakal tersambung dengan jalanan yang tertata apik dengan taman tanaman hidup.“Ketika merujuk aturan yang ada, RTH umum harus 20 persen,dan RTH privat 10 persen,” ujar pria ramah ini. Pembangunan taman seperti itu, memang tengah digencarkan oleh DKP.

Termasuk juga rencana membangun Taman Simpang Balapan, jika memungkinkan akan ditambah air mancur. Bahkan, Wasto memiliki gambaran untuk menambah koleksi tanaman yang ada di dalam Taman Simpang Balapan tersebut. “Selain air mancur, bisa kita tambah vegetasi kemudian melepas pagar agar ada zona pedestrian,” jelasnya. Ikon utama dari segala pembangunan pertamanan nanti adalah, Alun-alun Kota Malang, yanga menjadi ikon kota serta pusat interaksi. Alun-alun menggambarkan kondisi sosial Kota Malang sehingga harus dipercantik karena memiliki nilai sejarah yang besar.(ary/nug)

Tak Kunjung Tuntas, Kembali Diprotes Sambungan dari Halaman 9

“Sudah satu minggu lebih belum beres (belum selesai,red). Akibatnya usaha saya ini tutup. Kalau begini terus ya rugi, saya tidak bisa menjalankan usaha. Tolong diperhatikan,” keluh sejumlah warga kepada Malang Post. “Kerjanya siang malam tapi belum selesai. Jadi ya usaha saya terganggu siang dan malam. Kalau begini terus ya saya rugi. Kalau rugi apa mau dibantu sama kontraktor atau pemkot?,” protes

warga lainnya. Warga lainnya yang menghubungi Malang Post juga protes pengerjaan proyek yang menurut mereka berlangsung lambat. Sudah begitu, warga merasa pemkot terkesan membiarkan saja. “Dicatat ya, selama ini tidak ada ganti rugi. Maaf, bukannya menuntut tapi ini menunjukan tidak ada kepedulian terhadap warga. Bagaimana ini? masa

dibiarkan terus,” protes Santoso, warga lainnya. Sementara itu Direktur PT Citra Gading Asritama, Heri Mursid Broto Sejati yang dikonfirmasi terpisah memastikan pihaknya mengoptimalkan pengerjaan proyek draianse jacking sistem agar cepat selesai. “Kami optimalkan siang dan malam. Supaya secara teknis dan administrasi bisa segera selesai sesuai jadwal pengerjaan,”

katanya. Heri Mursid mengatakan, pihaknya sudah berusaha meminimalisir berbagai dampak pengerjaan proyek. Namun situasi yang sangat sulit lantaran hujan mulai mengguyur saat memasuki pengerjaan finishing.“Karena ini pekerjaan tanah maka dampak tak bisa terhindari. Namun demikian kami berusaha meminimalisir dampak yang terjadi,” kata dia. (van/nug)

anggota komunitas Malang Air Softgun. Sang papa lah yang menginspirasinya untuk menerjuni dunia ‘kebut-kebutan’. Selama ini, Agoes Soerjanto memang dikenal sebagai tokoh otomotif dan juga sempat aktif menjadi pembalap. Bahkan, bulan Agustus lalu, salah satu perusahaan yang dikomandani Pembina Federasi Otomotif Malang (FOM) itu, Ijen Nirwana menjadi tuan rumah event rally time nasional. Ajang itulah

Kebut Bahas RAPBD 2014 MALANG-DPRD Kota Malang mulai kebut membahas RAPBD tahun 2014. Kendati berburu dengan waktu, para wakil rakyat itu memastikan tetap memperhatikan aspirasi warga agar terakomodir di tahun anggaran 2014. “Paripurna pelemparan (penyampaian) RAPBD 2014 sudah dilakukan. Jadwal pembahasan juga sudah ditentukan. Jadi tinggal pelaksanaan pembahasan,” jelas Wakil Ketua DPRD Kota Malang, Drs Ec RB Priyatmoko Oetomo MM, kemarin. Moko, sapaan akrab politisi PDI Perjuangan ini mengatakan sesuai jadwal pembahasan, RAPBD Kota Malang tahun 2014 tuntas dibahas pada 13 Desember mendatang. Dengan demikian, RAPBD kota pendidikan ini selesai dibahas sebelum tahun 2013 berakhir. “Pembahasan secara teknis mulai dilakukan di komisi masing-masing sesuai dengan bidang komisi,” paparnya. Ia memastikan pembahasan RAPBD bakal tak mengalami kendala karena Prioritas dan Plafon Anggaran Sementara (PPAS) tahun 2014 sudah selesai dibahas. PPAS inilah yang menjadi rujukan pembahasan RAPBD. “Karena pembahasan PPAS sudah dilakukan secara mendalam maka pembahasan RAPBD akan berlangsung lancar. Priyatmoko Oetomo Bahkan lebih cepat. Karena PPAS sudah tidak ada masalah,” katanya. Wakil rakyat dari dapil Lowokwaru ini mengatakan, dewan memperjuangkan aspirasi masyarakat diakomodir dalam APBD tahun 2014. Terutama hasil musyawarah rencana pembangunan (musrenbang). “Kami membahas RAPBD 2014 dengan memperhatikan aspirasi yang sudah terdokumentasi dalam musrenbang. Bahkan hasil musrenbang ini merupakan rujukan kami,” kata dia. Moko menambahkan, berbagai persoalan pembangunan yang belum diakomodir dalam APBD tahun 2013 juga menjadi pertimbangan dalam pembahasan RAPBD 2014. Sehingga seluruh masyarakat kebagian program pembangunan. Sementara itu anggota Badan Anggaran DPRD Kota Malang, Bambang Triyoso mengatakan masih ada tugas lain yang harus diperjuangkan dewan dalam membahas RAPBD tahun 2014. Yakni memasukan bantuan dana hibah Ausaid melalui pemerintah pusat untuk Kota Malang dalam APBD. Sebab hibah murni tersebut digunakan untuk subsidi pelanggan PDAM Kota Malang. “Jika tidak memasukan syarat mendapat bantuan hibah murni itu maka masyarakat berpenghasilan rendah yang akan terkena dampak. Jumlahnya sebanyak 10 ribu orang. Ini menjadi perhatian serius,” pungkasnya. (van/nug)

Dipuji Instruktur dari Makasar Sambungan dari Halaman 9

Terima kasih dan sampai ketemu lagi dikesempatan lain kali. Sebab saya sudah dua kali nimbrung bareng di Rampal. Dan saya ingin memuji bahwa warga Malang memang luar biasa semangatnya,” tegas Rizal yang pamit pulang kembali kekampung halamannya ini. Kordinator Senam Rampal, H. Sudarno mengatakan, jika kehadiran salah satu tokoh Kota Malang yaitu HM Nur ini sekaligus menjadi spirit tersendiri bagi pesenam yang berasal dari berbagai usia dan kalangan masyarakat. ”Terbukti para peserta semakin bersemangat, dengan dress code Warna Merah kelihatan lebih menyala,”kata Abah Darno sapaan akrabnya.Dia menyebut, kedepan bakal lebih banyak lagi kejutan-kejutan yang akan disajikan ditengah-tengah Senam ini. Tidak lain adalah upaya untuk menyemarakkan Senam Rampal ini.”Pokoknya setiap minggu akan ada berbagai kejutan tidak terduga, makanya para member harus rutin ikut Senam ini barangkali beruntung mendapatkan hadiah dari kami,”paparnya.(mik/nug)

ASA Warga Lanjutkan

Sambungan dari Halaman 9

hari sebelum berlomba. Dalam tempo sesingkat itu, ia bisa menaklukkan sirkuit dan mampu mengendalikan mobilnya dengan baik. “Saya waktu itu cuma latihan satu kali saja,’’ungkapnya sembari tersenyum. Ketertarikan Billy pada dunia otomotif sebenarnya juga belum lama. Sebelumnya, pemuda yang sering dipanggil Kiedz ini lebih aktif menggeluti olahraga menembak. Dia tercatat sebagai

DEWAN

Sambungan dari Halaman 9

Lagi, Raih Prestasi Membanggakan Terbukti hasilnya kami bisa tampil di podium juara,’’ papar putra tokoh otomotif Jatim Ir.R.Agoes Soerjanto ini. Beberapa pekan lalu,Billy berpasangan dengan Ocol juga sukses menerobos Lima Besar dalam even sprint rally berskala nasional yang digelar di Villa Bukit Tidar Kota Malang.Menariknya, selain baru pertama berpartisipasi di event sprint rally di Kota Malang tersebut, Billy bahkan baru latihan dua

lomba mancing gratis di bantaran Singai Brantas. Dedy Tri Wahyudi, Lurah Kidul Dalem mengatakan, bahwa dengan adanya kegiatan lomba mancing gra tis, menandakan sudah mulai menggeliatnya kegiatan kepemudaan. Karena selama ini cenderung mati suri meski sudah terbentuk karang taruna. Dia juga menilai bahwa kegiatan lomba mancing adalah salah satu bentuk kepedulian masyarakat dengan adanya sungai. Dimana sungai ternyata banyak sekali manfaatnya. Dan kegiatan seperti itu, bisa terus dilakukan rutin serta bisa ditularkan ke wilayah lain, sehingga akan banyak orang yang peduli dengan sungai. Sementara itu, untuk juara III lomba memancing kemarin direbut oleh Jhoni warga Kelurahan Gadang, juara II direbut Bambang warga Jalan Embong Brantas serta juara I dengan bobot ikan 800 ons diraih Raka, warga Kelurahan Kidul Dalem. (agung priyo/sir/nug)

yang menandai kiprah Billy di dunia otomotif.“Sebelumnya ya cuma ikut rally time itu saja. Kebetulan ada event sprint rally ini. Teman-teman mengajak dan keluarga sangat mendukung. Akhirnya saya ikut, dan rasanya saya akan lebih aktif berpartisipasi di event-event berikutnya,” pungkasnya didampingi sang paman,Ir.Freddy BK yang juga merupakan pengawas IMI Jatim. (nug/sir)

Kepada Abah Anton lanjutkan satu jalur sebab bisa mengurangi kemacetan yang selama ini jadi masalah di wilayah tersebut. 08155550xxx

Evaluasi Saya minta Pemkot dan jajarannya melakukan evaluasi atas satu arah.Sekaligus dapat mengurangi dampak negatif di wilayah tersebut. 081233950xxx REDAKTUR: NUGROHO, LAYOUTER: OLIS


SENIN, 9 DESEMBER 2013

TEKS: AYU ESTERLITA/ UNIVERSITAS BRAWIJAYA

11

Branded,

Tak Apa Mahal Asal Awet

Pilih

Murah, Kualitas Bagus

MEMBELI barang yang biasabiasa saja dengan harga terjangkau ternyata menjadi pilihan bagi sobat M-Teens ini. Berbeda dengan sobat M-Teens lain yang merupakan pecinta brand, ada yang memilih untuk mencari barang dengan harga murah tapi berkualitas. Maharani Gadis, siswi SMAK St. Maria Malang ini mengungkapkan kalau barang bermerek itu belum tentu bagus. Oleh karena itu, ia rela keliling mall demi mencari barang yang sesuai dengan kocek. ”Aku sih orangnya nggak terlalu ngejar merek. Iya sih walaupun ada yang mengatakan produk bermerek itu barangnya lebih bagus dan tahan lama. Tapi menurutku itu belum tentu,” katanya. Capek berkeliling mall, Gadis pernah mencoba untuk membeli secara online. Anak bungsu dari tiga bersaudara ini mengaku lebih praktis ketika membeli secara online. ”Menurutku, lebih gampang. Cuma

melihat barangnya lewat internet, terus bayarnya lewat ATM. Lebih praktis saja menurutku,” katanya. Selain itu, dirinya bisa memilih barang-barang yang ia butuhkan dengan segala macam klasifikasinya. Mulai dari baju dengan beraneka ragam gambar yang harganya terjangkau hingga yang tidak sesuai koceknya pun bisa ditemukannya. Tetapi, nggak jarang juga ia tertipu saat membeli. ”Pernah sih, sudah lama juga waktu itu aku membeli dress. Nggak tahunya ketipu, barangnya nggak sesuai dengan yang di foto. Sempat meminta pertanggung jawaban ke pihak online shopnya. Tapi ya seperti itu, hanya dijadikan angin lalu saja buat mereka,” ujarnya. Bagi Nindya, pengalaman tersebut dijadikan pelajaran saat membeli barang melalui internet. Di sisi lain, tahu nggak sich sobat M-Teens, kalau baju-baju berkualitas bagus dan awet tetapi harga terjangku bisa ditemukan di pasar atau pusat perbelanjaan kelas rakyat lho. Asal pintar memilih dan pandai menawar, baju atau barang-barang lain yang diinginkan bisa kita dapatkan. ”Kalau aku sih, pas

kelihatan dengan baju yang eye catching terus harganya bisa ditawar kenapa nggak buat aku beli,” kata Nindya. Tasyakurnia Laili Putri siswi SMAN 7 Malang juga menyesuaikan kantong saat belanja. Ia tidak terlalu memaksa saat membeli suatu barang ketika uang yang ada di dompetnya tidak cukup. ”Ya, itulah tantangannya. Kalau uang terbatas, harus cermat-cermat saat berbelanja,” ucapnya. Kendati demikian, dirinya mengaku jarang berbelanja. Saling meminjam guna meminimalisir membeli barang yang hanya dipakai sesekali pun sering dilakukannya. ”Berhubung aku punya satu kakak perempuan dan kakak laki-laki, jadi bisa dimanfaatkan,” katanya. Misalnya saja untuk sepatu basket. Cewek kelahiran 20 Juni 17 tahun lalu ini mengaku meminjam sepatu saat ada kegiatan basket di sekolahnya. Nggak mesti bermerek, asal nyaman dipakai saja itu sudah cukup. Baginya, sama saja bila membeli barang bermerek kalau tidak dirawat dengan baik. Selain itu, merek suatu barang belum tentu

menjamin umur barang tersebut. ”Percuma saja kalau belinya mahal terus nggak dirawat. Orang yang melihat mungkin akan tidak percaya kalau barang tersebut bermerek terkenal. Berbeda dengan barang yang harganya murah tetapi sering dirawat, kesannya masih baru walaupun belinya sudah lama,” tutupnya.(*/han)

Belajar\ Tanggung Jawab Sejak Dini G U R U Bimbingan Konseling SMAK St. Maria Herman Purnomo S.Pd mengungkapkan, orang tua perlu menanamkan sejak dini kemandirian dalam berbelanja barang kebutuhan pada anak. ”Tergantung sikap orang tua terhadap anakanaknya. Kalau dia dididik dengan selalu diberi uang lalu t i d a k diarahkan malah nggak baik buat perkembangannya,” katanya. Menurutnya, ada beberapa orang tua yang melakukan pendidikan uang saku, dengan memberi uang kepada anaknya tetapi disertai dengan tanggung jawab. ”Jadi, si anak secara tidak langsung belajar memanage uang mereka. Nah, kalau sudah begitu mereka akan belajar bertanggung

jawab pada apa yang sudah diberi oleh orang tua,” jelasnya. Tetapi nggak sedikit juga ia menemui orang tua yang saking sayangnya dengan sang anak, selalu diberi materi yang berlebihan. Bapak dua anak ini mengaku sering menemukan remajaremaja yang berbelanja tidak sesuai dengan kebutuhannya. Nah, kondisi tersebut dapat menjadikan budaya boros dalam kehidupan mereka. Memilih barang bermerek terkenal atau barang yang biasa-biasa saja itu hak mereka masing-masing. ”Siapa sih yang nggak mau punya barang bermerek terkenal?,” tanyanya. Apalagi saat anak mendapat pengaruh dari temanteman sekolah. Menurut Herman, hal tersebut sebernarnya sah-sah saja, tapi harus disesuaikan dengan kemampuan mereka. Selain itu, jangan sampai membuat mereka menjadi sombong atau malah menekankan pada kelas sosial. Ia berpesan

BUKAN cuma artis yang suka dengan produk branded, sobat MTeens pun menggemari aneka barang dari merek-merek terkenal. Salah satunya Johanis Williams Rahawain yang sangat percaya dengan sepatu bermerek Nike. Yupz, siswa SMAK St. Maria Malang ini sudah tertarik dengan sepatu tersebut sejak kelas X. Walaupun jarang belanja, tetapi kalau sudah berada di mall, kegiatan hunting sepatu tak pernah dilewatkannya. ”Jarang banget sih kalau shopping, karena memang pada dasarnya bukan pecinta belanja,” ungkapnya. Cowok yang baru 7 tahun tinggal di Malang ini mengaku rela pergi ke Surabaya demi mendapatkan sepatu Nike asli. Tidak hanya itu, teman-temannya pun setia menemaninya seharian berkeliling mall. ”Biasanya sih kalau ada waktu luang kayak malam minggu gitu, naik mobil sama teman-teman ke Surabaya. Nggak jarang juga mama papa menemani buat berbelanja. Tapi lebih enak sama teman-teman, bisa membantu memilihkan model sepatu yang bagus,” katanya. Model sepatu yang limited edition menjadi alasan berikutnya untuk memilih. Selain itu, corak sepatu yang simple tetapi terkesan elegan membuatnya tertarik dengan merek tersebut. Berlangganan sepatu Nike menjadikan cowok yang biasa disapa Bill ini hafal dalam membedakan sepatu yang asli atau palsu. ”Buat aku membedakan sepatu Nike asli sama yang KW-an sangat mudah. Selain dari harganya, dilihat dari coraknya saja sudah bisa, yang asli itu lebih simpel,” jelasnya. Oleh karena itu, Bill selalu menjaga sepatu kesayangannya.

Walaupun sering dipakai sekolah dan ngedance, dirinya nggak jarang lho melakukan perawatan terhadap sepatu-sepatunya. Jasa laundry dan bantuan dari pembantu sangat menolongnya untuk perawatan rutin 3 minggu sekali. ”Maka dari itu, terkadang kalau ada teman suka jahil, menginjak sepatuku apalagi yang warnanya putih suka kesel. Palingan cuma diam saja nggak aku hiraukan. Terus kalau kelihatan kotor ya langsung aku bersihkan sebelum nodanya lengket,” ujarnya. Bill pun pernah menabung demi mendapatkan sepatu Nike limited edition idamannya. Ia sengaja ’berpuasa’ jajan demi uang tabungan karena menurutnya, memiliki benda yang berbeda dengan teman-temannya merupakan suatu kebanggan tersendiri. Setelah mengumpulkan sisa uang saku selama beberapa minggu, Bill dapat membeli sepatu incarannya itu. ”Bukan karena dilarang orang tua atau bagaimana, tapi ada keinginan dari diri sendiri untuk membeli barang hasil tabungan sendiri. Ketika memakainya pun berbeda dengan yang dibelikan orang tua,” katanya. Sementara itu, Nindya Wela siswi SMAN 9 Malang memilih kaos yang bermerek terkenal daripada kaos-kaos biasa. Belajar dari pengalaman sebelumnya mengenai kualitas bahan, ia memilih untuk mencari kaos yang awet dipakai. ”Kalau menurut pengalamanku, kaos kayak coolteens dan sebagainya itu lebih awet,” katanya. Bukan hanya masalah kaos, kalau membeli sepatu, cewek berbintang gemini ini sangat jeli dalam memilih. Merasa kapok dengan barang bukan asli alias KW, membuatnya rela mengeluarkan kocek lebih dalam demi sepatu branded yang awet. ”Kan, sudah bisa ditebak kalau sepatu KW-an itu merek di belakangnya itu berupa tempelan. Nggak hanya itu berdasarkan pengalamanku saat membeli, umur sepatu merek asli lebih langgeng dibandingkan dengan sepatu KW,” jelasnya. Masalah kenyamanan saat memakai pun menjadi pertimbangan saat membeli. Tidak jarang sebelum membeli, Nindya mengecek kualitas barang. Dengan sedikit menekukkan sepatu, atau melihat jahitannya untuk memastikan kekuatannya. ”Biasalah kalau mengcek seperti itu. Dari pada menyesal nantinya dan harus membeli lagi hehehe...,” katanya. Selain itu, pendapat dari orang tua sangat membantunya dalam memilih. Oleh karena itu, kedua orang tua Nindya sangat menganjurkan memilih barang yang bermerek terkenal karena sudah terpercaya kualitasnya.(*/han)

Belanja Sesuai Budget Gaudencia Renata Yusanwati- SMAK St. Maria Malang “AKU bukan penggemar barang-barang branded. Kalau belanja keperluanku sendiri seperti baju atau tas, aku nggak terlalu mementingkan merek. Walaupun baju bermerek itu bagus di mata orang-orang, tapi berhubung budget nggak mencukupi ya sudah. Dengan uang saku Rp 150, aku harus pintar-pintar membeli baju yang harganya terjangkau dan kualitasnya nggak terlalu jelek, biar awet.”(*/han)

Sepatu Hilang, Menangis Seharian Afifahlya Alif Rizyomi- MAN 3 Malang ”MAMA waktu itu nggak ngasih uang buat beli sepatu. Jadi, aku inisiatif buat nabung sendiri. Nggak berselang lama, uang yang aku kumpulkan sudah cukup buat membeli sepatu merek Kickers. Nah, waktu malam tahun baru tepatnya sehabis salat, aku nyari sepatuku sudah nggak terlihat lagi. Padahal sudah aku cari sampai ke ujung masjid, nggak ada sama sekali. Alhasil, nangis seharian terpukul banget rasanya sudah nabung susah payah malah hilang dengan mudahnya.”(*/han)

Mementingkan Kualitas Anastasia Fransisca Zagita- SMKN 3 Malang

agar tidak sembarangan dalam berbelanja, alangkah baiknya bila sesuai dengan yang dibutuhkan dan seberapa penting barang yang harus dibeli.(*/han)

”JUJUR saja aku bukan shoppaholic. Palingan kalau belanja sesuai dengan kebutuhan. Kadang kalau mau show butuh aksesoris, itu baru pergi hunting. Soalnya menurutku banyak hal yang harus aku kerjakan dan lebih penting dari shopping. Kalau masalah merek, aku nggak terlalu mementingkan. Sebenarnya aku lebih memilih kualitas dari barang itu sendiri. Bermerek tapi gampang rusak kan sama saja.”(*/han) REDAKTUR: DEWI YUHANA, LAYOUTER: SITI


12

SENIN, 9 DESEMBER 2013

SENIN, 9 DESEMBER 2013

SMPK Sanmar 2 Siapkan Open House

KKN STIE Kertanegara

Diramaikan Lomba Fashion Show dan Turnamen Basket

Sinergikan Program Kerja dengan Program Kelurahan Tasikmadu

SEMINAR PENDIDIKAN

LAILI SALIMAH/MALANG POST

FISIKAWAN: Erika Rani M Si dan Sabrang Mowo Damar Panuluh, memaparkan tentang religiusitas ruang dan waktu dalam seminar nasional bertema ‘3600 Sekon Bersama Fisika’.

Alquran Selalu Menang Lawan Teori Iptek MALANG – Pagi menjelang siang Sabtu (7/12) kemarin, mahasiswa pecinta fisika mendapat kesempatan langka. Bertempat di Gedung BJ Habibie Auditorium Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim (UIN Maliki) Malang, mereka berkesempatan untuk berbagi pengetahuan tentang fisika dengan fisikawan yang juga dikenal sebagai seniman nasional, Sabrang Mowo Damar Panuluh atau akrab disapa Noe. Di samping karirnya sebagai pentolan grup band papan atas Indonesia, Letto, di kalangan mahasiswa Saintek, putra budayawan senior, Emha Ainun Nadjib, tersebut juga beken sebagai fisikawan yang brillian. Dalam seminar nasional bertema ‘3600 Sekon Bersama Fisika’ tersebut, pria yang menempuh gelar Bachelor of Mathematic and Bachelor of Physic di University of Alberta, Kanada ini tidak sendirian. Ia ditemani oleh seorang pakar fisika, Erika Rani M Si, yang merupakan dosen fisika teori. Keduanya berbagi pengetahuan tentang riligiusitas ruang dan waktu dalam perspektif fisika klasik hingga fisika kuantum. Seminar yang diprakarsai oleh Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Fisika Astrolab UIN maliki Malang tersebut memuaskan rasa mahasiswa fisika tentang wawasan Noe dalam bidang fisika, disamping karir keartisannya. “Sebagai kitab suci, Alquran tidak hanya menjadi penuntut tapi juga sebagai inspirasi bagi pemeluknya. Dan hebatnya, seluruh inspirasi pengetahuan yang dijabarkan dalam Alquran dapat dibuktikan dengan teori-teori ilmiah. Alquran tidak pernah satu kalipun melenceng dari pengetahuan manusia,” terang Noe. Penjelasan Noe ditanggapi oleh Erika. Kepada 300 peserta, wanita anggun yang berhijab tersebut memaparkan tentang tiga pilar religiusitas sains, yaitu ontologis, aksiologis, dan epistimologis. Sejauh ini, dari jutaan penelitian terhadap teori-teori ilmu pengetahuan, tak jarang ada ketidakcocokan. Akan tetapi, setelah dikaji ulang dengan teori yang lebih teruji, Alquran selalu menang atas teori ilmu pengetahuan. Menurut Erika, hal itu akibat ketidakmampuan dan keterbatasan otak manusia dalam berpikir. Secara terpisah, ketua pelaksana kegiatan, Nur Aziz, mengatakan bahwa sebagai fisikawan, kadang kala maahsiswa khawatir kehilangan religiusitasnya. Hal itu sebenarnya tidak akan terjadi jika yang bersangkutan memahami keduanya baik agama maupun fisika secara komprehensif. “Sebagaimana yang dipaparkan oleh kedua fisikawan tadi, antara teori fisika dengan alquran selalu sinkron. Jika tidak, maka teori tersebut perlu dipertanyakan keabsahannya,” tandasnya. (ily/nda)

TK PALM KIDS

Tak Anak Tirikan Bahasa Indonesia MALANG – Meski 80 persen penyampaian pelajaran menggunakan Bahasa Inggris, siswa TK Palm Kids tidak melupakan Bahasa Indonesia sebagai bahasa nasional mereka. Hal ini disampaikan oleh Kepala TK Palm Kids, Veronica Ekaristy, kepada Malang Post. Vero, demikian wanita berambut pendek tersebut biasa disapa, mengatakan bahwa Bahasa Indonesia tetap menjadi bahasa yang wajib dikuasai oleh siswa. Untuk itu, dalam beberapa kesempatan, pada 20 persen kegiatan belajar ia mengimbau guru-guru untuk menyampaikan materi dalam Bahasa Indonesia. “Bahasa Indonesia yang kami gunakan pun tidak sebatas bahasa, tapi dipilih bahasa-bahasa yang penuturannya halus dan berisi nilai budi pekerti. Misalnya, bagaimana kita meminta tolong seseorang untuk mengambil sesuatu, bagaimana kesopanan kita saat berbicara dengan yang lebih tua, dan sebagainya,” terang wanita berkulit putih ini seraya tersenyum. Hal itu dilakukan Vero agar komunikasi siswa tak hanya cukup dengan penguasaan bahasa saja, melainkan dengan intonasi yang memperkuat keluhuran bahasa indonesia itu sendiri. Alasan ini pula yang membuat Vero yakin Bahasa Inggris yang digunakan sebagai bahasa pengantar tidak akan mengikis nasionalisme siswa TK Palm Kids. Menurutnya, Bahasa Indonesia yang tidak sekadar pengantar, melainkan juga menjadi nilai, sudah cukup sebagai modal utama mereka untuk mencintai bahasa ini. Selain itu, pada hari-hari besar nasional, Vero juga tak pernah luput mengadakan kegiatan. Misalnya pada hari kemerdekaan Agustus lalu, yang dikatakannya sebagai salah satu perayaan paling meriah di sekolah tersebut, Vero menanamkan kecintaan siswa terhadap bangsanya dengan lomba-lomba dan penayangan film kemerdekaan di sekolah yang berlokasi di kompleks perumahan Permata Jingga tersebut. Kaset CD dan buku-buku yang langsung didatangkan langsung dari luar negeri, tidak membuat siswa di sekolah ini melupakan dan menganggap remeh terhadap film-film anak negeri tentang perjuangan pahlawan. Bahkan, ekspatriat asing yang menjadi salah satu guru mereka juga merayakan kemerdekaan dengan penghargaan tinggi terhadap pejuang. “Kami memag menggunakan pengantar bahasa asing, tapi jiwa kami tetap Indonesia. Itu yang juga kami tegaskan kepada orangtua yang khawatir putranya malah menjadi ‘bule”, ujarnya seraya tertawa kecil. Vero menambahkan, bahasa sejatinya adalah alat berkomunikasi yang dipelajari dengan cara pembiasaan. Sedangkan kecintaan terhadap bahasa nasional dan budaya bangsa, dapat lebih dimiliki dengan penanaman nilai filosofis dan keluhuran dari bahasa tersebut. “Jika siswa menguasai Bahasa Indonesia tapi menggunakan bahasa-bahasa kasar, itu juga tidak baik,” jelasnya panjang lebar. (ily/nda)

MALANG - Open house SMPK Santa Maria 2 kembali digelar. Rencananya kegiatan rutin tahunan ini akan dilaksanakan pada 14 Desember mendatang. Ketua pelaksana Open House SMPK Santa Maria 2, Trianto Thomas mengatakan beberapa hal terkait persiapan open house telah dilakukan sebaik mungkin. Meskipun belum dikatakan finis, namun persiapan secara teknis telah dimaksimalkan demi suksesnya kegiatan. Semua proposal dan undangan kepada calon peserta dari sekolah-sekolah dasar di Kota Malang telah disebar beberapa dua pekan lalu. Dengan demikian para peserta dapat mempelajari proposal tersebut yang kemudian dapat dijadikan acuan dalam memeriahkan open house SMPK Santa Maria 2. Hingga kini beberapa sekolah dasar telah memberikan konfirmasi terkait keikutsertaannya dalam open house tahun ini. “Proposal sudah kita sampaikan, konsep panggung dan ruangan

tempat perlombaan sudah diatur, tinggal menunggu pelaksanaannya saja,” ujar Trianto kepada Malang Post. Pergelaran open house tahun ini dipastikan lebih meriah dari sebelumnya. Beberapa agenda perlombaan kreativitas untuk siswa kelas SD telah disiapkan dengan konsep dan hadiah menarik. Tri menjelaskan agenda open house dibagi dalam dua periode pelaksanaan. Open house pertama akan digelar pada 14 Desember, dimeriahkan dengan beberapa agenda lomba, di antaranya lomba mewarna untuk kategori siswa SD kelas 1, 2 dan 3, menggambar untuk kategori kelas 4, 5 dan 6, serta lomba fashion untuk siswa SD semua kategori. Sedangkan periode kedua merupakan turnamen bola basket yang diikuti siswa SD se Kota Malang. Rencananya kegiatan ini baru akan digelar pada bulan Januari mendatang. Sampai saat ini hingga menjelang perlombaan nanti,

DOC.MP

SHOW TIME: Para peserta Fashion show dalam pergelaran Open House SMPK Santa Maria 2 tahun lalu. panitia penyelenggara masih membuka laksanakan pada tanggal 13 Desember kesempatan bagi para calon peserta untuk sehari sebelum pelaksanaan rangkaian segera mendaftarkan diri dalam beberapa lomba. Ia berharap seluruh agenda perlombaan yang akan digelar. acara dapat berlangsung dengan sukses, Trianto menambahkan open huose dengan kerjasama yang baik antar nantinya akan dibuka dengan kegiatan panitia dan antara panitia dengan para donor darah yang rencananya akan di- peserta. (imm/nda)

MALANG - Kehadiran mahasiswa KKN STIE Kertanegara di Kelurahan Tasikmadu memberikan banyak manfaat bagi masyarakat. Sejak awal dimulainya program KKN pada awal pekan lalu, beberapa agenda kerja selama ini telah sukses dilaksanakan. Seperti halnya program kebersihan dan penghijauan lingkungan yang digelar mulai Sabtu dan Minggu (8/12) kemarin. Dua kelompok KKN yang dilokasikan di dua RW yang berbeda masing-masing melakukan tugas yang direncanakan. Posko 1 yang berlokasi di RW 2 Minggu pagi kemarin mengerjakan kerja bakti membenahi dan membersihkan saluran air bekerjasama dengan warga setempat. Kelompok ini juga sekaligus melakukan penghijauan dengan menanam beberapa bibit bunga dan tanaman hias yang diletakkan di sepanjang jalan RW 2 beserta potnya. Hal ini menjadikan lingkungan RW 2 Kelurahan Tasikmadu semakin asri dan bersih sebagai lingkungan warga yang nyaman dan sehat. “Kami sangat bersyukur akan kehadiran mahasiswa STIE Kertanegara, selama ini belum ada program KKN dari perguruan tinggi lain yang datang ke lingkungan kami” ujar Lulud Edy Slamet ketua RW 2 Tasikmadu. Menurutnya selama sepekan banyak hal yang telah dilakukan para mahasiswa,

UNISMA

IMAM WAHYUDI/MALANG POST

PERKENALAN: Lurah Tasikmadu Aryadi Wardoyo, M.Si saat memperkenalkan diri kepada perserta KKN di kantor kelurahan. di antaranya membantu warga dalam juga menggelar sosialisasi dengan angmensukseskan program jamkesmas, gota PKK. Beberapa program terkait memberikan bimbingan belajar kepada dengan kesehteraan masyarakat dianak-anak, baik pelajaran umum maupun floorkan melalui PKK sebagai program pembelajaran Alquran. pemerintah yang dinilai efektif dalam Dengan demikian apa yang telah merealiasasikannya. dilakukan mahasiswa dari kampus “Kami harapkan para mahasiswa tuyang berada di Jalan Cengger Ayam ini rut mendukung mensukseskan program memberikan kemudahan terhadap tugas pemerintah ini, dengan mensinergikan RW dan para warga dalam menjalankan program kerjanya dengan program keprogram pemerintah di tingkat kelura- lurahan melalui RT dan RW yang ada” han. Pada sore harinya, para mahasiswa tukas Camat Lowokwaru Drs. Rusta-

madi, beberapa waktu sebelumnya. Demikian juga kelompok KKN di RW 04, pada hari yang sama para mahasiswa menanam banyak bibit pohon di lokasi pinggiran sungai. Tujuannya agar struktur tanah semakin kuat sehingga tidak mudah terjadi erosi akibat derasnya air sungai. Kelompok ini juga melakukan tugas kerja bakti membersihkan lingkungan RW 04 serta memasang rambu lalu lintas maupun rambu untuk menjaga ketertiban lingkungan. Sementara itu ketua STIE Kertanegara Malang, Drs. Ribut Harianto, MM mengatakan program penghijauan yang dilakukan para mahasiswanya tidak lain merupakan upaya pengabdian kepada masyarakat. Upaya ini juga merupakan dukungan kampus terhadap program pemerintah Kota Malang yang kini sedang menggalakkan program gerakan bersih dan penghijauan lingkungan. Selain itu Caleg DPRD Dapil Lowokwaru Kota Malang ini juga menuturkan tujuan digelarnya KKN ini menjadi sarana menjalin hubungan antara lembaga tinggi dengan masyarakat Tasikmadu. “Harapannya kita dapat mengetahui apa yang perlu dibantu untuk kemajuan masyarakat nantinya” jelas Pria yang juga pimpinan Partai Golkar Kecamatan Lowokwaru ini. (imm/sir/nda)

Refleksi Akhir Tahun FAI UMM

Kampus Bukan Sekadar Jaga Cagar Budaya LAILI SALIMAH/MALANG POST

CERDAS: Penulis harus peka terhadap isu dan kegelisahan masyarakat agar tulisannya tak hanya baik, tapi juga mengangkat humor yang cerdas dan bernas.

Kemas Manis-Pahit Pacaran DENGAN TULISAN UNIK MALANG – Penulis yang baik adalah penulis yang bisa mengungkapkan sesuatu yang biasa menjadi sesuatu yang unik dan menarik. Hal itulah yang dilakukan Raditya Dika dalam karir kepenulisannya. Konsep kreatif Dika, sapaan akrab pria berkacamata ini, adalah pengalaman nyata yang dialaminya sendiri maupun dialami orang lain lalu dituangkan dalam bentuk tulisan. Konsep kreatif tersebut kemarin (8/12) ia beberkan di hadapan ratusan peserta talkshow bertema ‘Kreatif Menulis Rejeki Tak Akan Habis’ yang digagas oleh Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Brawijaya (UB) di Gedung Widyaloka UB.

“Pengalaman kita, yang manis ataupun yang pahit saat pacaran, kuliah, atau nongkrong bisa menjadi tulisan menarik jika dikemas dengan unik. Untuk menjadikannya menarik, seorang penulis harus melihat sebuah pengalaman dengan kacamata yang berbeda dari cara pandang orang lain,” terang Dika. Dalam kesempatan tersebut, Dika juga sempat berbagi pengalamannya saat pertama kali mendistribusikan buku pertamanya. Sebagai penulis best-seller, Dika memang mengawali karirnya dengan menyalurkan hobi nge-blog. Blog yang mendapat respon positif dari peselancar dunia maya itu

kemudian ia bukukan dengan perjuangan yang tidak mudah. Meski tergolong novel komedi, karya Dika tetap menonjolkan humor yang cerdas. Terkait hal tersebut, sang penulis mengatakan bahwa humor yang cerdas adalah cara terbaik untuk mengkritik tanpa harus menjadi sinis. “Untuk itu, penulis dituntut untuk peka terhadap isu dan kegelisahan masyarakat. Misalnya isu hukum, politik, dan isu lain yang tengah diresahkan masyarakat,” imbuh pria yang sempat mencicipi belajar di Negeri Kangguru tersebut. Sementara itu, Ketua Pelaksana kegiatan tersebut, Mohammad Audi,

mengungkapkan, pihak panitia sengaja menghadirkan Raditya Dika untuk berbagi pengalaman dengan mahasiswa dengan pertimbangan bahwa penulis muda itu memiliki proses kreatif yang berbeda dari penulis lain, yaitu melalui blogger dan tanpa pengetahuan akademik. Pernyataan Audi diamini oleh Product Manager PT Faber Castell International Indonesia yang menjadi sponsor tunggal kegiatan tersebut, Christian. Ia mengatakan, dunia kepenulisan kreatif yang dijelaskan oleh Raditya Dika dapat menginspirasi mahasiswa untuk mengungkapkan kreatifitasnya dalam bentuk nyata. (ily/nda)

MALANG - Pendidikan agama di perguruan tinggi belum berpihak pada pluralisme. Karena itulah Fakultas Agama Islam (FAI) Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) berupaya menegaskan identitas lembaga sebagai kampus yang profesional dan bukan sekadar menjaga cagar budaya. “Perguruan tinggi profesional itu mau menerima apapun ideologi yang ada, sebaliknya kalau sifatnya cagar budaya saja maka orientasinya adalah mempertahankan ideologi sang pendiri,” ungkap Dekan FAI UMM, Drs. Faridi M.Si dalam Refleksi Akhir Tahun Potret Keberagamaan Bangsa 2013 yang diadakan oleh FAI UMM di ruang teater UMM Dome, Sabtu (7/12). Karena bersifat profesional, lanjutnya maka akan lahir teori-teori ilmu baru dari masyarakat akademiknya. Termasuk dalam menyikapi keberagaman yang selama ini memunculkan semangat penyeragaman, bukan kesiapan untuk hidup bersama dalam perbedaan. Dalam tataran doktrin, lanjutnya, semua agama mengajarkan kebaikan. Akan tetapi ketika doktrin tersebut diaktualisasikan para pemeluknya, agama rentan memunculkan prahara. “Dialog yang berorientasi pada penyempitan perbedaan guna membangun teologi kerukunan menjadi keniscayaan, dan ini menjadi tanggung jawab semua elemn masyarakat,” tegasnya. Sementara itu dalam sesi dialog Ketua Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Dr Haedar Nasir Msi menilai jenis kekerasan agama sulit dihentikan lantaran banyak umat beragama

BUKAN KOMODITI: Dosen Universitas Islam Negeri (UIN) Surabaya Dr Akhmad Muzakki Mphil saat memaparkan materi di UMM Dome.

Nonton Laga NBA Langsung, Ketemu Pebasket Kelas Dunia

manya apa,” tandasnya. Dalam refleksi ini, hadir pula Pembantu Rektor II UMM Drs Fauzan MPd yang menyebut kegiatan ini sebagai bagian dari evaluasi keberagamaan kita yang selama ini hanya terjebak dalam doktrin. “Percuma jika kita rajin beribadah jika secara sosial justru merusak,” ujarnya. Sesi kedua membahas tentang pengaruh agama dalam ekonomi-politik Indonesia oleh Guru Besar Sosiologi Agama UMM Prof Dr Ishomuddin MSi, Dosen Universitas Islam Negeri

(UIN) Surabaya Dr Akhmad Muzakki MPhil, dan Dosen FAI UMM Pradana Boy ZTF MA(AS). Dalam paparannya, Pradana menyebut bahwa Islam di Indonesia maknanya telah menyempit karena terjebak dalam labelisasi, baik dari sisi ekonomi maupun politik. “Dari sisi ekonomi, penyebutan Islam di media bisa meningkatkan rating, sementara dari sisi politik, Islam dimanfaatkan untuk mendulang suara jelang Pemilu,” kata kandidat doktor National University of Singapore ini. (oci/nda)v

Bisa menonton NBA secara langsung di sana, bertemu para pebasket kelas dunia, dapat mencoba lapangan basket NBA, juga banyak pengalaman yang didapat di sana. Selain itu saya juga memiliki banyak temanteman baru. Itulah kesan yang tidak bisa dilupakan Marvanico Tjokrosoeharto selama di Amerika Serikat saat bersama tim DBL All Star 2013 beberapa waktu lalu. Pemuda kelahiran Malang, 28 maret 1996 itu mengaku senang bisa bergabung dengan skuad DBL All Star. “Saya merasa senang dan tidak menyangka saya bisa terpilih masuk DBL All Star,” ujar Nico, sapaan akrabnya kepada Malang Post. Menurutnya, untuk masuk dalam tim tersebut tidaklah mudah. Ia harus menyisihkan banyak saingan. “Cukup berat, banyak pemainpemain yang sudah berpengalaman. Maka dari itu awalnya saya tidak menyangka bisa terpilih,” tutur siswa kelas 3 SMA Santo Yusup

2 Malang, atau yang lebih sering disebut SMA Kosayu. Setidaknya, Nico bersaing dengan 160 orang pebasket hebat lainnya untuk bisa masuk dalam skuad DBL All Star 2013. Proses seleksi saat itu terbagi dalam beberapa tahap di DBL Arena Surabaya. “Hari pertama di ambil 50, hari ke 2 di ambil 24. Seleksi hari ke 3 dan 4 baru di ambil 12 orang,” terang pemuda berpostur tinggi tegap itu. Nico memetik banyak pelajaran dari lawatannya ke Amerika Serikat itu. “Selain soal basket, saya juga bisa lebih banyak mempraktekkan kemampuan berbahasa Inggris, bisa bertambah banyak ilmu,” terangnya. Di Amerika Serikat, Nico bersama tim DBL All Star banyak mengikuti coaching clinic dan uji coba bertanding menghadapi tim basket asal Negeri Paman Sam itu. Adapun tim yang menjadi lawan tanding, diantaranya South Lake Tahoe, Anatomas, Gold Coast All Star. “Mereka semua tim hebat, senang sekali bisa mendapat pengalaman seperti ini,” imbuh Nico.

Selain turut bergabung dengan DBL All Star 2013, anak kedua dari pasangan Stevan Basoeki Tjokrosoeharto ini juga sudah pernah meraih segudang prestasi yang membanggakan. Pada tahun 2012, ia DBL Selection 2012 yang melawat ke Australia. Tak cukup sampai disitu, Nico pernah pula bermain di Popda 2012 di Surabaya, Popwil 2012 di Makasar, Kejurnas, dan Popnas 2013 di Jakarta beberapa waktu lalu. Dalam Popda dan Popnas itu, Nico mengantarkan timnya meraih medali perunggu. Sedangkan dalam Kejurnas, Ia sukses berperan dalam raihan medali perak tim yang dibelanya. Kedepan, Ia berharap bisa lebih mengasah bakatnya agar mampu konsisten meraih prestasi di bidang basket. “Dengan adanya bekal dan pengalaman saya berharap bisa menjadi pemain yang hebat dan juga memperbanyak prestasi agar mampu membanggakan Kota Malang Sekaligus Indonesia,” pungkasnya. (Muhammad Choirul/ noer adinda zaeni)

Siapkan Jaminan Kesehatan Semesta untuk yang Sakit, Yang Sehat Disediakan Program Preventif KEPANJEN – STIKES Kepanjen menggelar workshop dengan tema Pola Pelayanan BPJS Kesehatan pada Layanan Primer dalam Upaya Mensukseskan Pelaksanaan Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) 2014, Sabtu (7/12) akhir kemarin. Acara ini digelar dengan menghadirkan sejumlah pemateri salah satunya yakni Wakil Menteri Kesehatan Republik Indonesia (Wamenkes), Prof Dr Ali Ghufron Mukti, Msc, Phd. Dalam paparannya, Ghufron diantaranya menyampaikan sistematika pola pelayanan BPJS kesehatan pada layanan primer. Hal ini terkait sejauh mana persiapan JKN dan intregritasi Jamkesda (jaminan kesehatan daerah). Ia mengatakan, untuk kebijakan pembiayaan kesehatan, adanya perubahan pendukung dana kesehatan yang didasari ekuitas, efektif dan efisien, dan transparan dan akuntabel. ”Untuk biaya bisa dibiayai sendiri kemudian diganti dari iuran BPJS lewat jaminan kesehatan, dan dari biaya pemerintah lewat program kesehatan UKM. Bagi yang sakit disiapkan jaminan kesehatan semesta, sedangkan yang sehat harus disiapkan program preventif, gizi dan pencegahan penyakit menular potensi wabah,” ujar Ghufron dalam paparannya kepada ratusan pe-

REDAKTUR : NOER ADINDA ZAENI, LAYOUTER : DJ AMIEL

SEMINAR NASIONAL: Kepala BAN Perguruan Tinggi (PT), Prof Mansyur Ramli, membeberkan saat ini masih ada sekitar 3.500 PT dan 20.000 lebih prodi di Indonesia yang belum terakreditasi.

Target Nilai A dalam Reakreditasi MALANG - Universitas Islam (Unisma) Malang menyiapkan re-akreditasi program-program studinya. Lembaga Perguruan Tinggi Nahdlatul Ulama (PTNU) ini menargetkan sejumlah fakultas bisa meraih akreditasi A. Wakil Rektor Bidang Publikasi dan Kerjasama Unisma, Dr Masykuri Bakri, mengatakan fakultas yang berpotensi meraih akreditasi A itu diantaranya Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Fakultas Agama islam (FAI), Fakultas Ekonomi (FE) dan Fakultas Hukum (FH). “Fakultas yang lain juga sangat berpeluang mendapatkan A, karena memiliki SDM bagus,” ungkap Masykuri disela acara Sarasehan nasional: Penguatan Kelembagaan Melalui Akreditasi Institusi di Gedung Oesman Mansyoer Unisma, Sabtu (7/12/13). Masykuri merinci saat ini ada 19 prodi S1 di Unisma. Dari 19 prodi itu, 13 di antaranya memiliki akreditasi B, sedang sisanya C. Bagi program studi yang sudah meraih akreditasi B, diupayakan untuk bisa mengejar akreditasi A. sementara yang masih C ditingkatkan menjadi B. “Semua persyaratan sudah kami kaji dan saat ini kami tengah menyusun borang untuk reakreditasi itu,” kata dia. Penguatan akreditasi ini, lanjut Masykuri, karena Unisma ingin menjadi pelopor di kalangan perguruan tinggi Nahdatul Ulama (NU) untuk menggenjot akreditasi, baik prodi maupun institusi. Selain akreditasi program studi, Unisma baru saja menerima hasil akreditasi institusi dengan nilai B. Akreditasi institusi B ini berhasil diraih Unisma pada maret 2013 lalu. “Akreditasi institusi juga akan kami tingkatkan lagi menjadi A. Pengajuan ulang sekitar dua tahun lagi,” sambungnya. Sementara itu, Kepala Badan Akreditasi Nasional (BAN) Perguruan Tinggi (PT), Prof Mansyur Ramli, yang hadir menjadi pembicara seminar nasional membeberkan saat ini masih ada sekitar 3.500 PT dan 20.000 lebih prodi di Indonesia yang belum terakreditasi. Sesuai peraturan pemerintah, pada Agustus 2014 mendatang semua prodi sudah harus terakreditasi institusi. Jika tidak, ijazah yang dikeluarkan akan dianggap bodong. “Perguruan tinggi harus secepatnya menyiapkan pengajuan, segera isi boring supaya bisa segera diproses,” kata dia. Diakuinya dengan jumlah yang masih ribuan, BAN PT tidak mungkin menyelesaikan hingga Agustus 2014 mendatang. Karena itu pemerintah perlu mengambil kebijakan untuk menyelamatkan perguruan tinggi terutama masyarakat penggunanya. Sementara itu acara seminar nasional kemarin dihadiri oleh perguruan tinggi NU se Indonesia serta BKS PTIS. Sedikitnya 39 perguruan tinggi hadir dalam acara tersebut. (oci/nda)

KURIKULUM 2013 melakukan kekerasan dengan anggapan hal itu merupakan bagian dari ajaran agamanya. “Mereka merasa mewakili Tuhan dan menganggap kekerasan sebagai hal suci,” kata Haedar. Guru Besar Sosiologi Islam UMM, Prof Dr Syamsul Arifin Msi mengungkap dalam beragama semangat saja tidak cukup, tapi harus juga dibarengi pengetahuan yang memadai. Syamsul juga berpesan bahwa dalam sikap hidup sehari-hari kita tidak perlu terlalu membeda-bedakan. “Jadi kalau mau nolong orang itu, jangan ditanya aga-

STIKES Kepanjen Marvanico Tjokrosoeharto, Siswa SMA Santo Yusup 2 Membanggakan Kota Malang

13

serta seminar. Selain itu, dia juga menyampaikan terkait alur pikir pemerintah rencana dan sistem kesehatan demi meningkatkan derajat kesehatan masyarakat setinggi mungkin. Langkah itu dijalankan menyelesaikan masalah dasar diantaranya mengoptimalkan pelayanan publik, meningkatkan infrastruktur dan sumber daya kesehatan, mengajak masyarakat berperilaku kondusif, sinkronisasi hukum, dan penjagaan pangan dan gizi. Terpisah, Ketua STIKES Kepanjen, dr Abdurrachman mengatakan, kegiatan ini dalam rangkaian peringatan Diesnatalis ke 28 STIKES Kepanjen. Pihaknya ingin menyatukan kembali alumni sejak STIKES ini bernama SPK (sekolah pendidikan kesehatan) setingkat SMA, sebelum berubah menjadi STIKES. Hal ini untuk menyinergikan seluruh alumni antar generasi, lulusan bidan, lulusan akper dan STIKES. Serta menghadirkan seluruh mantan direktur meliputi Ibnu Fadjar, Tuti Hariyanto, Susilowati, Dri Atmodjo, Yudiono dan Wiwit Kurniawati. Selain itu, Abdurrachman menambahkan, program BPJS yang akan diterapkan pemerintah per 1 Januari nanti akan membawa berkah bagi tenaga medis, mulai dari dokter, bidan

STIKES KEPANJEN FOR MALANG POST

RAMAH: Wamenkes Indonesia, Ali Ghufron Mukti memberikan wejangan terkait program BPJS pada workshop dan temu reuni STIKES Kepanjen, akhir pekan lalu. dan perawat. Tak terkecuali, hal ini akan menjalankan tanggung jawabnya menyangkut tanggung jawab dari ke- secara kolaborative. Mereka semua juga tiganya dalam memberikan pelayanan akan lebih bertanggung jawab sesuai masyarakat. Khusus untuk tenaga pera- dengan kapitasi yang diberikan pewat, kata dia, jika JKM berjalan tenaga merintah. Bisa juga akan mendampingi keperawatan bisa semakin produktif masyarakat dengan datang ke rumah ke dan tidak hanya berharap akan bertahan rumah. Semuanya untuk menurunkan tingkat kesakitan di wilayahnya,” ucapdengan jadi PNS. ”Dokter, bidan dan perawat nantinya nya. (poy/sir/nda)

Kemdikbud Minta Pemda Siapkan Anggaran JAKARTA - Lanjutan implementasi kurikulum 2013 tahun depan memiliki konsekuensi anggaran besar dibanding sekarang. Penyebabnya, jumlah sekolah sasaran implementasi naik signifikan. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) meminta pemerintah daerah juga ikut menyiapkan anggaran. Sekretaris Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) Kemendikbud Dadang Sudiyarto menuturkan, implementasi kurikulum baru tahun depat lebih besar dibandingkan tahun ini. “Tahun ini kan untuk sekolah tertentu di jenjang tertentu,” katanya kemarin. Tetapi tahun depan, jumlah sekolah impelementasi kurikulum membengkak signifikan. Sasaran impelementasi kurikulum baru tahun depan adalah, seluruh kelas I, II, IV, dan V SD. Kemudian juga untuk kelas kelas I dan II SMP, serta kelas I dan II SMA. Untuk perbandingan, tahun ini kurikulum 2013 hanya diterapkan di sebagian sekolah kelas I SD, I SMP, dan I SMA saja. Dengan penambahan sekolah sasaran implementasi kurikulum itu, Dadang mengatakan anggaran atau biaya operasionalnya otomatis akan ikut naik. “Tetapi Kemendikbud tetap menganggarkan juga,” katanya. Skenarionya adalah Kemendikbud menyiapkan anggaran untuk naskah buku semester satu, penggandaan, dan pendistribusian dari postur dana bantuan operasional sekolah (BOS). Kemendikbud juga menalangi biaya untuk pelatihan seluruh instruktur nasional dan sebagaian guru sasaran. Selain itu pemerintah pusat juga menyiapkan materi serta bimbingan teknis dan kegiatan monitoring-evaluasi (monev). Sedangkan pemerintah provinsi, kabupaten, dan kota bersama-sama menyiapkan dukungan anggaran untuk penggandaan dan distribusi buku semester dua. “Penyiapan anggaran ini berlaku bagi pemerintah kabupaten atau yang tidak mendapatkan alokasi DAK (dana alokasi khusus, red),” kata dia. Pemerintah daerah juga diminta untuk menyiapkan dukungan anggaran pelatihan guru sasaran kelas I, II, IV, dan V SD, I dan II SMP serta I dan II SMA. Beban pemda berikutnya juga harus menyiapkan anggaran untuk dukungan anggaran pelaksanaan pendampingan, monitoring, dan evaluasi pelaksanaan kurikulum baru. Pihak Kemendikbud belum merinci rata-rata kebutuhan anggaran di setiap instansi pemda. Sebab beban implementasi kurikulum baru antara satu daerah dengan daerah lainnya berbeda-beda. Skenario bagi-bagi beban anggaran implementasi kurikulum baru ini diprediksi tidak akan menuai penolakan dari pemda. Sejatinya tahun ini sejumlah instansi pemda sudah ikut menganggarkan uang untuk impelemntasi kurikulum baru. Tetapi jumlahnya belum besar, karena sekolah sasarannya terbatas. (wan/jpnn/nda)


SENIN, 9 DESEMBER 2013

Konsumsi Cokelat Kurangi Lemak Perut

SEBAGAI salah satu makanan yang seringkali dihindari terutama saat sedang diet, cokelat ternyata dapat memberikan manfaat positif. Sebuah studi terbaru menemukan bahwa remaja yang sering makan cokelat cenderung memiliki total

lemak perut lebih sedikit dibandingkan mereka yang jarang makan cokelat. Hasil ini ditemukan dari hasil pengkajian data terhadap 1.458 remaja berusia 12 hingga17 tahun. Studi ini merupakan bagian dari Healthy Lifestyle in Europe by Nutrition in Adolescence, yang dilakukan untuk menemukan kebiasaan gaya hidup kalangan remaja di sembilan negara Eropa. Dalam studi ini, para peneliti dari University of Granada menemukan adanya

hubungan antara konsumsi yang lebih tinggi dari cokelat dan penurunan kadar lemak perut. Kadar lemak perut ini diukur melalui persentase lemak, indeks massa tubuh (IMT) dan lingkar pinggang mereka. “Meskipun cokelat mengandung gula

demikian, dark chocolate sudah dikenal memiliki flavonoid dengan konsentrasi yang lebih tinggi dibandingkan cokelat jenis lainnya. Meskipun studi ini baru dilakukan hanya pada remaja, penelitian terakhir telah menunjukkan cokelat juga memiliki efek positif terhadap berat badan orang dewasa. Sebuah studi yang diterbitkan tahun lalu dalam jurnal Archives of Internal Medicine menunjukkan bahwa indeks massa tubuh orang dewasa yang sering mengkonsumsi cokelat lebih rendah dibandingkan dengan mereka yang tidak makan cokelat. (jpnn/ han)

1. Scrub Anda bisa menggunakan cokelat bubuk dengan susu serta yoghurt untuk membuat scrub. Scrub ini bisa membersihkan dan mencerahkan kulit dan mengganti sel kulit mati. Bubuk cokelat juga bisa dilelehkan sebelumnya atau saat dicampur dengan susu. Aplikasikan scrub cokelat ini pada wajah dan leher yang basah. Oleskan scrub searah jarum jam atau berlawanan selama 10 menit. Lalu diamkan cukup dalam 5 menit dan basuh dengan air dingin. 2. Anti-ageing Kita semua tentu tak ingin

DI MAKASSAR: Pipik mulai tampil sebagai penceramah.

UNTUK pertama kalinya, Pipik Dian Irawaty tampil di hadapan masyarakat Kota Makassar, Sulawesi Selatan. Istri almarhun Ustaz Jefry Al Buchory ini memberikan ceramah dalam acara bertajuk Kajian Humairah Makassar yang berlangsung di Masjid Raya Makassar, Sabtu (7/12). Tampil dengan busana serba hitam, Pipik membuat seluruh jamaah larut dalam suasana haru saat membawakan ceramah. Acara yang diselenggarakan oleh Yayasan Cinta Sedekah Nusantara Makassar ini dihadiri ratusan jamaah dari berbagai kelompok Majelis Taklim yang ada di Makassar. Kegiatan ini merupakan ajang untuk mengajak seluruh masyarakat Makassar bersedekah dan aktif dalam berbagai kegiatan sosial. Pembina dan pendiri Yayasan Sedekah Nusantara, Ustaz Yandrie Rachman menyebutkan, acara ini juga merupakan ajang untuk memberikan pencerahan agama kepada masyarakat. Salah satu tujuannya adalah mengkaji tentang sedekah dan kehidupan dalam berumah tangga, khususnya peran seorang istri dalam keluarga. “Kegiatan ini dilakukan untuk membangun masyarakat Qurani. Dengan adanya pencerahan ini, diharapkan akan membantu umat untuk bisa keluar dari masalahnya masingmasing,” Yandrie. “Ini juga sebagai ajang untuk bersedekah untuk kegiatan kemanusiaan,” lanjutnya. Sementara itu, Pipik turut menyambut positif kegiatan tersebut dan mengajak para jemaah untuk membudayakan sedekah dalam setiap kesempatan. Dia juga menyerukan kepada kaum hawa agar lebih menjaga perannya sebagai seorang istri dan ibu bagi suami dan anak-anaknya. “Ibu-ibu harus bangga sebagai Ibu rumah tangga. Ibu-ibu harus bangga jadi istri dan ibu bagi suami dan anak-anak kita,” ungkap Pipik di hadapan ratusan jamaah yang didominasi oleh ibu-ibu Majelis Taklim tersebut. (jpnn/han)

Cerahkan Kulit

COKELAT selain merupakan makanan yang lezat dan banyak digemari ternyata memiliki banyak manfaat untuk kecantikan. Berikut ini beberapa manfaat cokelat untuk kecantikan kulit.

Pipik Dian Irawaty

Ceramah, Bikin Terharu Jamaah

dan lemak, ia juga mengandung flavonoid tinggi. Flavonoid merupakan antioksidan, anti-trombotik, anti-inflamasi dan juga anti-hipertensi, sehingga dapat membantu mencegah munculnya penyakit jantung iskemik,” ujar peneliti, Magdalena Cuenca-García, seperti dilansir laman Dailynewsen, Jumat (6/12). Namun para peneliti menegaskan, mereka tidak memiliki informasi mengenai jenis cokelat yang dikonsumsi dalam studi tersebut. Meskipun

Jadi Scrub,

14

bubuk dengan susu, madu, dan oatmeal. Aplikasikan pada wajah dan leher. Lalu diamkan selama 15-20 menit. Basuh dengan air dingin untuk dapatkan kulit yang segar, bersih, dan cerah dalam beberapa minggu.

Julia Perez

4. Detoksifikasi kulit Cokelat bubuk saat dicampurkan dengan kafein akan menjadi produk kecantikan terbaik untuk detoksifikasi kulit. Pijat kulit dengan campuran cokelat dan kafein itu untuk membersihkan kulit yang berminyak dan kusam.

ada garis halus terlihat pada wajah. Dan ternyata cokelat juga bermanfaat untuk melawan penuaan kulit. Dark chocolate mengandung flavonoid yang meningkatkan elastisitas

kulit dan mencegah penuaan. Lelehkan cokelat dalam susu lalu pijatkan pada kulit. Lakukan dua atau tiga kali dalam seminggu untuk mencegah munculnya garis-garis halus.

3. Pencerah kulit Manfaat cokelat bagi kecantikan yang paling dikenal yaitu untuk facial. Cokelat yang lezat itu bisa mencerahkan kulit. Anda bisa mencampurkan cokelat

5. Penggelapan kulit Kerusakan kulit sering kali terjadi akibat terpaan sinar matahari. Lindungi kulit dari sinar UV dengan mengaplikasikan cokelat. Komposisi kecantikan ini mengandung flavonoid dan antioksidan yang melembutkan dan mencegah penggelapan kulit.(*/han)

Mike Lewis

Siapkan Acara Natal Bareng Kenzo MIKE Lewis mengaku telah menyiapkan acara Natal yang spesial. Pasalnya ia akan melalui hari Natal nanti bersama anaknya, Kenzo. Terlebih Mike jarang melewati kebersamaan dengan buah hatinya. Mike mengaku sudah mendapat izin dari mantan istrinya, Tamara Bleszynski. Ia pun merasa sangat bahagia dan menyampaikan terima kasih kepada mantan istrinya itu. “Senang banget. Kenzo sekarang kan jarang ketemu, ini yang menjadi spesial. Saya

sudah minta izin sama mamanya, thank you banget Tamara, saya senang,” ungkap Mike di Kawasan Setia Budi Kuningan Jakarta Selatan, (7/12) malam. Meski tak lagi satu atap, mantan suami istri ini masih tetap menjalin silaturahmi. Diakui Mike, dirinya senang masih bisa bersahabat dengan Tamara. “Hubungan saya masih baik banget, kita masih sahabat, seneng banget bisa baik-baik saja,” pungkasnya.(kpn/han)

SAYANG ANAK: Mike Lewis akan menghabiskan malam Natal bersama buah hatinya dengan Tamara, Kenzo.

Jadi Primadona Pawai FFI SEBELUM malam penganugerahan Festival Film Indonesia (FFI) 2013 digelar, puluhan artis menyapa warga Semarang, Jawa Tengah Sabtu (7/12) dalam Pawai Artis FFI 2013. Julia Perez (Jupe) menjadi primadona di antara artis-artis senior serta beberapa pendatang baru di dunia hiburan tanah air. Sekitar pukul 09.30 bus yang membawa rombongan artis tiba di depan Balai Kota Semarang, Jalan Pemuda. Ribuan warga yang telah menanti kedatangan mereka langsung histeris saat artis idolanya muncul. Teriakan semakin menjadi saat Jupe muncul. ”Jupe, Jupe,” teriak histeris para fansnya yang sebagian besar anak baru gede (ABG) sembari berusaha menjabat tangan dan mengabadikannya dengan kamera saku maupun kamera ponsel. Artis film dan penyanyi yang siang itu tampil kasual dengan celana jins berbalut batik Semarangan, kaus hitam, bot cokelat, bertopi putih, serta berkacamata hitam berbingkai putih tersebut langsung melambaikan tangan serta melempar senyum. (jpnn/han)

Maia Estianty

Tak Ambil Job, Tahun Baru Tirakat TAHUN baru ini, Maia Estianty tak mengambil pekerjaan. Ia berencana akan melakukan introspeksi diri atas apa yang dialaminya setahun ini. Di saat entertainer lain berlomba mendapatkan job tahun baru, ia justru akan melakukan tirakat. “Tahun baru tirakat. Aku sendiri aja mau berbicara dengan Tuhan ya,” kata Maia di Colosseum Club, 1001 Hotel, Tamansari, Jakarta Barat (7/12) malam. Namun Maia tetap membiarkan

personil Duo Maia lainnya yaitu Meychan untuk mengambil job di tahun baru. “Kalau tahun baru, hanya Meychan yang ambil job. Aku nggak kerja. Aku seperti mengarahkan aja, karena sudah banyak yang kerja di entertainment, jadi menarik diri. Aku juga sekarang banyak di belakang kan,” lanjutnya. Berseloroh, Maia mengatakan partnernya tersebut masih membutuhkan banyak uang. Tidak seperti dirinya. “Meychan

masih butuh duit. Kalau saya udah banyak duit,” tutur Maia. “Saya sengaja ambil kerjaan yang ada hubungannya dengan party. Saya nggak mau tahun baru saya dihabiskan dengan acara gathering yang lebih banyak duduk-duduk aja. Makanya, saya seleksi. Saya mau kerja sambil have fun pas tahun baru. Saya kan juga DJ,” tandasnya.(jpnn/han)

PILIH INTROSPEKSI: Maia memilih berintrospeksi di tahun baru dan mengizinkan Meychan untuk mengambil job. REDAKTUR: DEWI YUHANA, LAYOUTER: SITI


KOTA WISATA

senin, 9 DESEMBER 2013

CFD Batu Semakin

Menyenangkan

BATU - Semakin banyak komunitas dan warga Kota Batu yang memanfaatkan Car Free Day (CFD) untuk berbagai kegiatan olah raga Minggu pagi. Seperti yang terlihat Minggu (8/12) kemarin, ribuan orang dari berbagai komunitas hadir di Alun-alun Kota Batu. Wakil Wali Kota Batu, Punjul Santoso juga memenuhi janjinya hadir di ke AlunAlun untuk ikut memeriahkan CFD. Dia datang bersama keluarganya dan langsung berbaur dengan warga kota. Lunjup, sapaan akrabnya ikut melakukan senam aerobic dalam kegiatan itu. Sambil mengenakan celana pendek dan kaos bergaris, tangan dan tubuhnya tidak henti-hentinya menirukan gerakan instruktur dari atas panggung. Sesekali dia mendapatkan ucapan selamat pagi dari warga yang datang. Ucapan selamat dilakukan dengan berjabat tangan di arena CFD. Selain itu Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Batu, Mistin juga ikut dalam senam. “Minggu pagi membawa keluarga di arena CFD memang sangat nyaman dan menyenangkan,”

tegas mantan anggota DPRD Kota Batu ini. Dia juga sangat bangga semakin banyak warga kota datang ke alun-alun setiap Minggu pagi. Itu artinya, mereka merasakan manfaat adanya CFD digelar di pusat kota tersebut. Dia melihat trotoar alun-alun dan jalan di sekitarnya tidak pernah sepi dari warga. Mereka rata-rata jalan kaki mengitari alun-alun dan sebagian lari. Tidak hanya itu, mereka yang memiliki keluarga cacat juga jalan-jalan di sekitaran alun-alun. Tampak seorang laki-laki dan perempuan sedang mendorong kursi roda. Di atas kursi roda, seorang ibu hanya duduk sambil menikmati suasana. “Nah, itu salah satu manfaatnya adanya Car Free Day. Jika tidak ada Car Free Day, mereka yang berada di kursi roda tidak mungkin datang ke alun-alun karena suasana bising kendaraan. Dengan adanya Car Free Day, mereka bebas menggunakan kursi roda untuk menikmati suasana. Orang normal sudah tentu banyak memanfaatkan suasana Car

Muhammad Firman/Malang Post

SERU: Suasana Car Free Day di Alun-alun Kota Batu kemarin semakin menyenangkan. Free Day ini,” tegas warga kampung Meduran Kelurahan Sisir Kota Batu ini. Sementara itu komunitas skate board memanfaatkan arena parkir Batu Plaza untuk berlatih. Kebanyakan mereka datang ke lokasi itu setelah senam aerobic selesai. Masalahnya, parkiran itu digu-

nakan tempat panggung senam aerobic dan tempat peserta senam. Mereka juga membawa gawang kecil yang digunakan sebagai sarana jumping saat berlatih skate board. Car Free Day Kota Batu berlangsung setiap hari Minggu mulai pukul 06.00 hingga 09.00 WIB. Berbagai kegiatan

dilaksanakan mulai senam aerobic, jogging serta kegiatan warga memanfaatkan jalanjalan bebas kendaraan, seperti skate board, bersepeda atau sekedar bermain bola. Jalan yang ditutup untuk Car Free Day antara lain Gajahmada (utara alun-alun) dan Diponegoro (timur alun-alun). (feb)

biro batu Jalan Diran 1 B, Batu Telp. 0341 - 592 967

15

4 Tim Lolos, 8 Tim Berebut Tiket 8 besar BATU - Empat tim lolos ke babak delapan besar dalam Kompetisi Sekolah Sepakbola Kelompok Usia 14 tahun se Kota Batu Minggu (8/12) kemarin. Yaitu, Mitra Abc, Blue Eagle (grup A), Persegi dan Gala Muda (grup B), sedangkan tim grup C dan D masih di pertandingkan minggu depan. Mitra Abc lolos setelah berhasil menjuarai grup A dengan poin penuh dari tiga pertandingan, sementara Blue Eagle sebagai Runner Up nya. Di grup B, Persegi keluar sebagai juara grup setelah mampu memenangi semua pertandingan di babak penyisihan grup diikuti Gala Muda diurutan kedua. Grup C, akan mempertemukan Kridhayuwana Vs Temas United, sedangkan Bhineka Indonesia Vs Baturaya. Untuk grup D, Palapa Vs Persidap, dan Putra Bumiaji Vs Balamula. Empat tim akan lolos ke babak 8 besar jika mampu tampil maksimal, dan sebaliknya empat tim lainnya akan tersingkir bila kurang maksimal dalam melakoni pertandingan. ”Karena waktunya tidak mencukupi, terpaksa untuk grup C dan D dilanjutkan minggu depan,” kata Ketua Panitia Kompetisi, Supriyadi seusai kompetisi di lapangan Dusun Junggo. Dia mengaku, jika tim-tim yang lolos maupun akan lolos merupakan tim terbaik. Serta paling penting dalam setiap pertandingan fair play tetap dijunjung tinggi. ”Sementara ini para pemain bermain cukup baik, fair play masih dijaga. Sehingga ini bukti nyata bahwa pemain muda Batu sudah bisa bermain sportif,” ujarnya ramah. Dia pun berharap, ajang kompetisi ini bukan mencari siapa yang menang dan kalah. Akan tetapi sebagai wadah untuk merangsang semangat pemain untuk terus meningkatkan bakat bolanya. ”Menang kalah itu biasa, tapi bagaimana turnamen ini menjadi penyemangat bagi mereka itulah hal yang terpenting,” tambahnya kepada Malang Post.(mik/lim)

Longsor terjadi di empat lokasi berbeda BATU – Hujan deras yang mengguyur Kota Batu Sabtu (7/2) lalu mengakibatkan longsor di lokasi yang berbeda. Yaitu di Dusun Durek Desa Giripurno Kecamatan Bumiaji, Dusun brumbung, Dusun Kungkuk dan Desa Sumberejo. Tidak ada korban jiwa, tapi kerugian diperkirakan mencapai puluhan juta rupiah. Bahkan 100 hekatare sawah juga terancam tidak teraliri air. Di Dusun Durek Desa Giripurno dinding rumah milik Askap Setiawan jebol setelah dihantam luapan air dari drainase yang berada di belakang rumahnya. Aliran drainase sampai menghantam dinding hingga jebol karena tersumbat oleh longsoran tanah saat hujan berlangsung. Askap Setiawan menceritakan ke-

jadiannya sekitar pukul 16.00 WIB. Beruntung saat kejadian dia bersama keluarga langsung menyelamatkan diri keluar dari rumah. ”Tidak menyangka, tiba-tiba ada suara keras. Ternyata dinding rumah saya sudah jebol,” kata Askap saat ditemui di rumahnya Minggu (8/12) kemarin. Menurutnya, sementara ini dia memperkirakan kerugian sekitar Rp 5 juta. Sebab bukan cuma dinding saja yang rusak, tetapi perabotan di dalam rumah juga ikut rusak akibat derasnya air disertai lumpur yang menerjang rumahnya. ‘’Terus terang kami masih shock. Takut kembali ke rumah sebelum kejadian ini ditangani dengan baik oleh pihak terkait,’’ ungkapnya. Saat dihubungi, A.C Rohim, salah

satu petugas BPBD Kota Batu saat dilokasi mengakui penyebab jebolnya dinding rumah korban karena drainase tersumbat oleh tanah longsor. ”Tidak ada korban jiwa, sementara ini kami masih melakukan pembersihan lokasi dan perbaikan saluran drainasenya. Agar ketika hujan datang air tidak mengalir ke rumah warga lagi,” ujarnya kepada Malang Post. Pria yang menjabat Kasi Kesiapsiagaan BPBD Kota Batu ini menjelaskan, bukan hanya di Dusun Derek saja, longsor juga menghantam di tiga lokasi berbeda. Yaitu, Dusun Brumbung, Dusun Kungkuk dan Desa Sumberejo. ”Di Brumbung juga karena drainasenya kurang lancar dan menyebabkan air meluap. Sedangkan di Kungkuk

longsor menutup akses jalan kampung. Sementara di Desa Sumberejo pagar atau tembok depan rusak. ”Parahnya drainase yang jebol di Brumbung mengakibatkan sekitar 100 hektare kebun dan sawah terancam tidak teraliri air. Sedangkan pemilik rumah mengalami kerugian sementara Rp 10 juta,” terang Rohim sapaan akrabnya. Di mengakui, longsor yang terjadi ini diakibatkan hujan dengan intensitas tinggi yang berlangsung sekitar 2 jam lebih. ”Kami kembali menghimbau agar warga waspada saat hujan datang, supaya dalam keadaan siap di kala bencana datang,” tambahnya saat gotong royong membangun drainase kemarin.(mik/lim)

JTP 1 Potong 12 Kue Tart Bareng Pengunjung BATU - Minggu pagi kemarin, Jatim Park 1 genap berusia ke-12. Dalam kesempatan tersebut JTP 1 sengaja memanjakan para pengunjung dengan berbagai rentetan kegiatan. Seperti pemotongan 12 kue tart serempak, peluncuran wahana baru sepeda udara dan diskon 50 persen bagi pengunjung yang kelahirannya di bulan Desember. Serta ada penampilan band lokal di home theater. Di halaman depan JTP 1, tampak terpampang miniatur kue tart berukuran raksasa, yang di atasnya ada dua ekor rusa. Tak hanya itu, para karyawan pun kompak menggunakan kaos biru dan di kepala mereka tertulis ‘Happy Birthday‘. ”Suasananya kan HUT, jadi semua harus terlihat bahagia,” kata Marketing Manager JTP 1, Johanto Berbudi kepada Malang Post. Menurutnya, untuk perayaan tahun ini memang sengaja dikemas dengan sederhana, meski demikian tiap tahun JTP 1 selalu memberikan sajian yang berbeda. ”Kayak potong kue tart bareng bersama pengunjung, supaya lebih meningkatkan silaturrahmi,” ujar Jojo sapaan akrabnya. Dia mengakui, sejauh ini masih ada 25 persen pengunjung yang mendapatkan potongan harga masuk 50 persen. Tahun sebelumnya mencapai 50 persen. ”Dari tanggal 1- 8 Desember, sudah 25 persen pengunjung yang mendapat potongan ini,‘‘ jelasnya.(mik/lim) Muhammad Firman/Malang Post

MELAWAN LUPA: Wakil Walikota Batu Punjul Santoso beserta para tokoh nasional hadir dalam peresmian Omah Munir.

Belajar HAM di Omah Munir

Miski/Malang Post

MINIATUR: Miniatur kue tart berukuran besar yang dipajang di halaman depan Jatim Park 1, tak sedikit pengunjung yang mengabadikan momen foto dengan latar belakang kue tart besar ini.

BATU - Munir Said Thalib sang pejuang hak asasi manusia memang tidak pernah dilupakan oleh para pengikutnya. Hal ini terbukti saat acara launching Omah Munir di Jalan Bukit berbunga Nomor 2 RT 04/ RW 07 Desa Sidomulyo Kecamatan Batu Kota Batu Minggu (8/12) kemarin. Hadir dalam acara istimewa tersebut, mantan Wakil Mahkamah Konstitusi, Abdul Mukti Fadjar, budayawan senior Butet Kertaredjasa, Wakil Walikota Batu Punjul Santoso, Wakil Walikota Malang, Sutiaji dan beberapa organisasi lainnya. Istri mendiang Munir, Suciwati mengatakan, pendirian Omah Munir ini adalah strategi dan langkah untuk melakukan gerakan melawan lupa yang terus menerus selama ini digulirkan. Tujuannya agar ketidak adilan

tentang HAM terhadap Munir, tidak terjadi kepada masyarakat lain. ”Saya dan sahabat-sahabat Munir akan terus berjuang melawan lupa ketidak adilan HAM di Indonesia,” kata Suci panggilan akrabnya. Sebab, lanjut Suci menjelaskan, Munir dan para pejuang HAM yang gugur dalam perjuangan adalah salah satu catatan penting dalam perjalanan bangsa ini. Makanya, niat yang sama untuk mendirikan Omah Munir ini. ”Siapa pun boleh belajar di sini, dan semoga semua masyarakat sadar akan rasa keadilan HAM,” jelasnya kepada Malang Post. Bukan cuma acara seremonia saja, rencananya sesuai dengan jadwal, acara launching Omah Munir akan berlangsung selama dua hari, sampai hari ini. (mik/lim)

Miski/Malang Post

Rebut tiket: Salah satu pemain Bhineka Indonesia saat menggiring bola, Bhineka Indonesai berebut tiket ke 8 besar dengan 8 tim lainnya.

Serge Bawa Sriwijaya Ungguli Sabah FA 2-1 BATU - Kesebelasan Sabah FA tidak mampu meneruskan trend positif kemenangannya dalam laga ujicoba yang berlangsung di Stadion Brantas, Kota Batu. Sabah kalah 1-2 atas Sriwijaya FC Minggu sore kemarin. Padahal sebelumnya, Sabah FA menggulung Metro FC dengan skor telak 3-0 tanpa balas. Dalam pertandingan kemarin, Sabah terlebih dahulu unggul melalui pemain depannya, M. Zaidhikader dimenit 15 lewat tendangan kerasnya dari luar kota penalti. Namun, menit 30 Sriwijaya berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 melalui pemain barunya, Lancine Kone. Sampai babak pertama selesai, kedua tim belum mampu menambah pundi-pundi golnya. Di babak kedua, Sriwijaya tampil lebih dominan dalam penguasaan bola dan berulang kali Sriwijaya melakukan ancaman di depan gawang Sabah. Tapi, gol yang dinanti belum juga tiba, sementara Sabah FA yang tampil kurang maksimal tidak mampu menciptakan peluang maupun menambah golnya. Merasa dalam posisi tertekan, Sabah FA mulai menjurus bermain kasar, terbukti berulang kali Wasit Bangil harus meniup peluitnya. Beruntung, para pemain Sriwijaya tidak terpancing dengan permainan kasar yang dipertunjukkan oleh pemain Sabah FA. Tidak salah kiranya Manajemen Sriwijaya memiliki pemain anyar, Serge yang menjadi penentu kemenangan Sriwijaya dalam laga tersebut. Tepatnya menit 72 lewat tendangan kerasnya tidak mampu ditepis oleh penjaga gawang Sabah. Hingga waktu pertandingan habis, keunggulan untuk laskar wong kito (julukan Sriwijaya FC) bertahan. Menanggapi hasil tersebut pelatih Sriwijaya FC, Subangkit mengatakan bahwa anak asuhnya saat ini masih dalam masa latihan, bukan berarti kemenangan ini sudah menunjukkan kesiapan Sriwijaya dalam menyambut kompetisi 2014 mendatang. ”Kami masih terus latihan, sama seperti Sabah FA yang masih melakukan pembenahan dan mencari pola pemain yang pas,” kata Subangkit kepada Wartawan seusai pertandingan. Menurutnya, para pemainnya kini masih 70 persen yang bisa bergabung, sehingga belum bisa memastikan komposisi pemain starter. ”Intinya kami masih melakoni ujicoba guna menggenjot fisik para pemain,” terangnya. Sementara itu, Junaedi official Sabah FA menyatakan, pihaknya tetap bangga meski mengalami kekalahan dengan Sriwijaya FC. Dia mengetahui, Sriwijaya adalah tim yang bagus karena berlaga di liga Indonesia, sedangkan Sabah FA bermain di divisi utama liga Malaysia. Mayoritas pemainnya adalah baru-baru. ”Tidak masalah kalah, kami tetap bangga karena para pemain bermain dengan bagus,” katanya. (mik/lim)

Febri Setyawan/Malang Post

GEMBIRA: Para pemain Sabah FA tetap gembira saat jaccuzi di Hotel Klub Bunga Batu, usai ujicoba melawan Sriwijaya. REDAKTUR: HALIM, LAYOUTER: ABDEE


16

SENIN, 9 DESEMBER 2013

Badminton Bisa di Jalan Raya

WAKIL Wali Kota Batu Punjul Santoso ikut berbaur dengan warga dalam Car Free Day, Minggu (8/12) kemarin. Aneka kegiatan warga kota juga semakin meriah memanfaatkan suasana bebas kendaraan di jalan pusat Kota Wisata Batu tersebut. Selain senam ada juga yang berolahraga badminton di jalan raya. SENAM: Wakil Wali Kota Batu Punjul Santoso berbaur dengan senamers Car Free Day

SEPEDA: Beraksi dengan sepeda angin bisa di jalan raya karena suasana tanpa kendaraan.

SEMANGAT: Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan, Mistin tampak semangat mengikuti senam

BADMINTON: Para pemuda bisa melakukan olahraga badminton di jalan karena bebas kendaraan.

MASAL: Senamers tidak henti-hentinya melakukan gerakan sesuai instruktur

FOTO-FOTO DAN TEKS: FEBRSI SETYAWAN/MUHAMMAD FIRMAN/MALANG POST

KKN STIE Kertanegara

Gandeng Kelurahan Tasikmadu

PELEPASAN: Ketua STIE Kertanegara Drs. Ribut Harianto, MM saat melepas anggota KKN di depan kampus

Kuliah Kerja Nyata (KKN) Mahasiswa STIE Kertanegara Malang terus dioptimalkan. Selama sepekan program kampus ini berlangsung, telah memberikan banyak kontribusi positif terhadap lingkungan Kelurahan Tasikmadu. Kegiatan sosial yang meliputi Pengembangan sumber daya manusia (SDM), fasilitas umum, program kemasyrakatan hingga pelestarian lingkungan merupakan sebagian rentetan agenda tugas dari kampus untuk masyarakat.

SAMBUTAN: Ketua STIE Kertanegara Drs. Ribut Harianto, MM memberikan sambutan dalam temu kenal mahasiswa KKN dengan pihak Kelurahan Tasikmadu

GIAT: Para mahasiswa KKN melakukan bersih lingkungan di RW 02 Kelurahan Tasikmadu BIMBEL: Anak-anak kelurahan Tasikmadu mendapatkan bimbingan belajar dari mahasiswa KKN

PKK: Mahasiswa juga melakukan sosialisasi kepada anggota PKK RW 02 Tasikmadu FOTO-FOTO DAN TEKS: IMAM WAHYUDI/ADV/MALANG POST

PENGHIJAUAN: Tanam pohon untuk pengijauan lingkungan juga dilakukan mahasiswa KKN di RW 04 Kelurahan Tasikmadu

MOTIVASI: Camat Lowokwaru Drs. Rustamadi memberikan arahan kepada peserta KKN disaksikan Drs. Ribut Harianto, MM (kanan) dan Lurah Tasikmadu Aryadi Wardoyo, M.Si

KOMPAK: Mahasiswa bekerjasama dengan warga saat melakukan penghijauan

MENGAJI: Kegiatan pembelajaran AL-Quran juga diajarkan mahasiswa kepada anak-anak di TPQ setempat


17

SENIN, 9 DESEMBER 2013

RAIH PENGHARGAAN ADIBAKTI MINA BAHARI

DISAMBUT : Tim penilai yang dipimpin langsung Direktur Sarana Prasarana Budidaya Kementrian Kelautan dan Perikananan Indonesia, Ir Dwika Herdian, MM didampingi Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Malang, Wahyu Hidayat saat menilai langsung UPR Mulyorejo I, Oktober lalu.

FOTO-FOTO: POY HP/MALANG POST

Unit Pembenihan Rakyat Mulyorejo I Desa Maguan MALANG- Unit Pembenihan Rakyat (UPR) Mulyorejo I Desa Maguan, Kecamatan Ngajum kembali mengharumkan nama Kabupaten Malang. Paling gress, UPR di bidang pembenihan ikan lele ini meraih penghargaan Adibakti Mina Bahari dari Kementerian Kelautan dan Perikanan Indonesia. Penghargaan itu dicapai usai berpredikat sebagai juara kedua Lomba Kinerja Kelompok dan Kelembagaan Perikanan Budidaya Tingkat Nasional tahun 2013. Prestasi bukan lantas tanpa dasar. Kementerian Kelautan dan Perikanan melihat sukses UPR Mulyorejo dalam pengelolaan usaha yang ditekuninya sejak tahun 2009. Mulyorejo I kini mempunyai kolam pembenihan sebanyak 702 unit dengan luas 7.807 meter persegi dan kolam pembesaran sebanyak 42 unit dengan luas 2.801 meter persegi. Hasil pembenihan mempunyai harga banderol sesuai dengan ukuran ikan. Misalnya, untuk ukur 3 cm: Rp 50 per ekor dan ukur 2-3 cm: Rp 40 per ekor. “Artinya, jika dirata-rata siklus hasil per tahun 52 juta ekor, maka Desa Maguan ini menghasilkan produk benih

ikan lele diatas Rp 2 miliar. Selamat bagi UPR Mulyorejo I Desa Maguan atas prestasinya,” ujar Bupati Malang, H Rendra Kresna didampingi Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kabupaten Malang, Wahyu Hidayat. Seperti yang tercantum di DKP Kabupaten Malang, UPR Mulyorejo I ini berdiri sebagai wadah para pembenih ikan lele untuk mencapai tujuan utama yang sama, yakni meningkatkan pertumbuhan ekonomi, mengurangi angka kemiskinan dan jumlah pengangguran, dan meningkatkan hasil panen pada lahan perikanan khusunya di air tawar. Dalam perjalanannya, para anggota sebagian besar merupakan generasi muda yang aktif dan produktif di bidang perikanan budidaya. “Ketelatenan dan ketekunan menjadi kiat sukses para anggota UPR. Tak terkecuali, agar ikan yang dibenihnya bebas dari penyakit white spot yang bisa menjadikan badan ikan memucat. Peningkatan SDM anggota kelompok terus dilakukan dengan menambah ilmu, diataranya menggelar studi banding dan mengikuti pelatihan teknis budidaya,” tambah Rendra, panggilan akrabnya.. Awalnya, UPR ini hanya

beranggotakan 13 orang, kemudian berkembang jadi 24 orang di tahun 2010 dan 70 orang di tahun 2011. Pada 2012, jumlah anggota menjadi 84 orang dan kini beranggotakan 90 orang. Di tahun 2019, catatan pembenihan mencapai angka 2.437.000 ekor benih lele. Sedangkan di tahun 2012 lalu mencapai 52.010.000. Kini, jangkauan pemasaran cukup luas, tak hanya di Malang Raya, melainkan hampir seluruh Indonesia. “Mereka juga dalam pembinaan DKP Kabupaten Malang, DKP Provinsi Jawa Timur dan Kementerian Perikanan dan Kelautan Indonesia, serta mendapat dukungan penuh desa dan kecamatan setempat,” tutup orang nomor satu di Kabupaten Malang ini. (poy/mar)

Berharap Sukses Diikuti 70 UPR Lain RUNNER UP : Ketua UPR Mulyorejo I, Kabul bersama anggota menyimak pemaparan tim juri dari Kementrian Kelautan dan Perikananan Indonesia.

Sisihkan Tiga UPR Terbaik Nasional SELURUH anggota Unit Pembenihan Rakyat (UPR) Mulyorejo I Desa Maguan, Kecamatan Ngajum merasa gembira usai meraih penghargaan Adibakti Mina Bahari. Penghargaan yang didapat dari Kementerian Kelautan dan Perikanan Indonesia itu buah kerja keras para anggota. Mereka selama ini begitu telaten dan tekun dalam pembenihan ikan lele hingga mampu menghasilkan 52 juta ekor per tahun. Tepat tanggal 23 Oktober lalu, UPR yang diketuai Kabul ini menerima rombongan tim juri dari Kementrian Kelautan Perikanan Indonesia. Mereka terpilih mengikuti Lomba Kinerja Kelompok dan Kelembagaan Perikanan Budidaya Tingkat Nasional tahun 2013. Kelompok ini mewakili Jawa Timur dan bersaing dengan UPR Jayamukti Tabalong Kalimantan Selatan, Mitra Tani Kabupaten Bogor Jawa Barat, Trumbois Banjarnegara Jawa Tengah dan Tangua Rapek Kabupaten 50 Koto Sumatra Barat. “Kami berharap bisa terus berprestasi. Alhamdullilah, setelah masuk lima UPR terbaik yang ikut lomba tingkat nasional, kami bisa kemudian mampu menjadi runner up, dan meraih penghargaan Adibakti Mina Bahari. Kami kalah dari wakil UPR dari Kabupaten Banjarnegara Jawa Tengah sebagai juara pertama,” terang Ketua UPR Mulyorejo I, Kabul kepada Malang Post. Sebelumnya, UPR yang berdiri sejak 15 Oktober 2009 ini pernah menyabet rentetan prestasi. Diantaranya, Juara I Lomba Intensifikasi perikanan tingkat Kabupaten Malang untuk kategori kelompok UPR ikan lele tahun 2010 dan Juara I Lomba Kelompok UPR tingkat Provinsi Jatim 2011. Mereka juga peduli terhadap upaya pelestarian lingkungan dengan diwujudkan pada kegiatan penebaran benih ikan di perairan umum dan berpartsipasi melestarikan ikan. (poy/mar)

DINAS Kelautan dan Perikanan (DKP) Kabupaten Malang berharap sukses Unit Pembenihan Rakyat (UPR) Mulyorejo I Desa Maguan, Kecamatan Ngajum meraih penghargaan Adibakti Mina Bahari, bisa mendorong UPR lainnya mengikuti jejaknya. DKP merilis, Kabupaten Malang mempunyai sebanyak 70 UPR yang masuk dalam binaan pemerintah. Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Malang, Wahyu Hidayat menyebut, pihaknya melakukan pendampingan kepada puluhan UPR, yang sifatnya rutin dan berkala. DKP siap menampung dan mengkoordinasikan segala hal yang menjadi permasalahan dan kendala UPR saat berusaha mengembangkan jenis usahanya. Tak hanya jenis lele, UPR yang tersebar di seluruh wilayah Kabupaten Malang ini juga ada bergerak diantaranya jenis ikan Koi dan Lira, serta udang. “Rajin bertanya kepada penyuluh, misalnya ketika ikan yang dibenihnya ditemukan penyakit. Kami juga dampingi dengan mendatangi, dan siap memberikan bimbingan untuk mendapatkan sertifikasi UPR dari Kementrian Kelautan dan Perikanan Indonesia,” terang Wahyu. Mantan Kepala Kantor Perumahan Kabupaten Malang ini mencontohkan, UPR lainnya yang sukses diantaranya adalah UPR Udang Galah

Padi (UGADI) yang ada di Kecamatan Wajak dan Gondanglegi. Pada tengah Juli lalu, Kementerian Kelautan Indonesia bersama Dinas Perikanan dan Kelautan Propinsi Jawa Timur menunjuk Kabupaten Malang sebagai Proyek Percontohan Pengembangan Udang Galah Padi (UGADI). Penunjukkan ini ditandai dengan Penebaran Benih Ugadi di dua lokasi yaitu di Desa Blayu Kecamatan Wajak dan Desa Sepanjang Kecamatan Gondanglegi dengan luas masing-masing 1/2 hektar. Benih yang ditebar di Desa Blayu Kecamatan Wajak berasal dari Unit Pengelola Budidaya Laut (UPBL) Prigi Trenggalek, dan di Desa Sepanjang berasal dari Unit Pengelola Budidaya Laut (UPBL) Probolinggo. Penebaran benihnya dilakukan saat padi berumur sekitar 10 hari dengan kepadatan benih 5 ekor per meter persegi dengan masa pemeliharaan yang hanya 90 hari, maka diharapkan 3 bulan ke depan Benih hasil tebaran tersebut dapat dipanen. “Ugadi ini sebagai pengembangan sistem Minapadi sangat layak dikembangkan di wilayah Kabupaten Malang, karena menguntungkan petani, tanpa mengurangi produksi padi yang dihasilkan, tetapi justru mendapatkan tambahan penghasilan berupa udang galah. Pembudidayaan dengan sistem tumpangsari di sela-sela tanaman padi,” tutupnya. (poy/mar)

KOLAM INDUK LELE: Salah satu kolam pembenihan ikan lele yang dikelola UPR Mulyorejo I dinilai tim juri.

REDAKTUR: SUMARGA, LAYOUTER: SLATEM


SENIN, 9 DESEMBER 2013

Pasar Tumpang Blok B Siap Difungsikan TUMPANG- Harapan pedagang di Pasar Tumpang untuk segera memanfaatkan pasar baru, mendekati kenyataan. Masalahnya, panitia pembangunan pada akhir tahun ini, mentargetkan pedagang sudah bisa memaksimalkan sepenuhnya bangunan baru milik pedagang. “Peraturan bupati (Perbup) untuk relokasi pedagang ke bangunan baru, sudah diterbitkan. Karenanya, minggu depan sudah dilakukan sosialisasi kepada pedagang,” kata Camat Tumpang, Eru Suprijambodo. Sosialisasi yang dimaksudkan, terang mantan Camat Poncokusumo itu, yakni penarikan undian nomor toko atau kios pedagang. Begitu pengundian rampung dilakukan, pedagang pun akan langsung dipersilahkan menempati lokasi yang sesuai dengan pengundian. “Antara Selasa (10/12) dan Jumat (13/12) depan, pengambilan nomor urut akan dilakukan oleh panitia. Dari situ nantinya pedagang sudah bisa menempati. Sehingga, tahun baru pedagang sudah bisa memfungsikan sejumlah bangunan baru tersebut,” imbuhnya. Terkait dengan pengfungsian bangunan, Eru mengungkapkan, Perbup yang diterbitkan itu secara khusus mengatur untuk pedagang di Blok B. Sementara untuk di Blok C, akan menunggu dikemudian hari. “Perbup nantinya muncul per blok. Kondisi itu, seiring dengan permasalahan di masing-masing blok yang berbeda.

SIGIT ROKHMAD/MALANG POST

DITEMPATI: Salah satu sudut bangunan di Blok B Pasar Tumpang, yang sudah rampung dan siap untuk digunakan pedagang.

Khusus Blok B, memang banyak temuan menarik yang berdampak pada Perbup tidak bisa cepat diterbitkan. Sebagai salah satu contoh, pada satu toko bisa muncul pula sertifikat. Termasuk, satu pedagang sampai memiliki sertifikat bangunan lebih dari satu,” urainya.

Disinggung mengenai pengerjaan Blok C, Eru mengurai, dari sekitar 204 toko atau kios yang dikerjakan, tinggal menyisakan finishing pembangunan hingga penghujung tahun. Jika pengerjaan itu nantinya rampung, maka dari panitia akan mengajukan pula untuk Perbup Blok

C tersebut. “Untuk Blok C, sampai awal bulan ini masih menyisakan finishing. Nantinya, begitu pelaksanaan rampung dikerjakan, maka akan langsung diajukan untuk bisa ditempati. Sehingga, Blok B dan Blok C, bisa segera menggunakan Psar Tumpang,” tambahnya. (sit/mar)

Elpiji 12 Kg

KOSONG : Stok elpiji ukuran 12 kg di toko milik Ayik, sudah kosong akibat melonjakya harga jual.

Akhir Tahun Jalan Dilebarkan PAKISAJI– Perbaikan serta pelebaran jalan terus dilakukan Pemerintah Kabupaten Malang menjelang akhir tahun 2013. Melalui Dinas Bina Marga setempat, pemerintah melebarkan jalan raya di Desa Karangduren, Pakisaji. Pelebaran jalan dilakukan karena kondisi jalan sangat sempit. Kepala Dinas Bina Marga Kabupaten Malang, M Anwar, mengatakan pelebaran jalan tersebut dilakukan mulai awal bulan Desember ini. Jalan yang menjadi jalan pintas (alternatif) menghubungkan Kecamatan Pakisaji menuju ke Kecamatan Bululawang ini, dilebarkan satu meter di sisi kanan dan kirinya. “Jalan tersebut sebelumnya sangat sempit sekali. Ketika ada mobil yang berpapasan, rodanya selalu keluar jalan dan mengakibatkan tepi jalan rusak. Panjang jalan yang dilebarkan untuk tahap awal ini sekitar 500 meter, dan targetnya pertengahan bulan Desember ini sudah selesai,” terang Anwar. Dikatakan dia, pelebaran jalan raya Desa Karangduren Kecamatan Pakisaji tersebut, menggunakan anggaran PAK tahun 2013 sekitar Rp 100 juta. “Jalan itu merupakan jalan alternatif untuk memecah kepadatan arus lalu lintas, jika terjadi kemacetan di Jalan Raya Kebonagung Pakisaji ataupun di Kepanjen,” lanjutnya. Selain pelebaran jalan, pada anggaran 2014 nanti, sepanjang Jalan Raya Desa Karangduren Pakisaji tersebut, rencananya juga akan dipasang beberapa lampu penerangan jalan umum (PJU). Sebab ketika malam kondisi jalan ini sangat gelap dan membahayakan pengguna jalan yang melintas. Sementara itu, pantauan Malang Post, sejumlah pekerja kemarin terlihat terus mengebut pengerjaan pelebaran jalan. Pekerja terlihat menata batu di sisi kanan kiri jalan sebelum nantinya dilakukan pengaspalan jalan. (agp/mar)

MALANG POST

BEREDAR: Foto bersumber dari situs lokal Malang ini beredar di sejumlah situs online, diduga menggambarkan peristiwa ospek yang menewaskan Fikri.

Rp 82 Ribu

BINAR GUMILANG/MALANG POST

LINTAS KANJURUHAN

VOA-ISLAM.COM/

TEMBUS

SINGOSARI- Harga jual gas elpiji ukuran 12 kg di Kabupaten Malang, mengalami kenaikan sebesar Rp 7.000. Dari sebelumnya Rp 75.000 kini menjadi Rp 82.000. Kenaikan tersebut dipicu oleh kebijakan dari PT Pertamina, yang mencabut subsidi biaya distribusi dan dibebankan kepada agen, sejak awal bulan Desember kemarin. “Selain subsidi dicabut, Pertamina berdalih beban produksi mereka juga melonjak sejak Dollar menguat terhadap nilai tukar Rupiah. Sehingga mau tidak mau, harga jual gas elpiji berukuran 12 kg, juga harus dinaikan,” ujar pemilik agen elpiji UD Sari Bumi, Singosari, Agus Suprapto. Menurutnya, selain harus menanggung beban biaya distribusi, agen-agen elpiji juga harus mengeluarkan biaya ekstra lainnya yakni pengisian gas ke tabung elpiji. Sebelumnya, biaya pengisian tabung gasl elpiji 12 kg dan 3 kg dari agen ke Stasiun Pengisian Bulk Elpiji (SPBE), dibebankan kepada PT Pertamina. “Pola distribusi elpiji umum, juga berubah. Yakni dari pola Stasiun Pengisian Bulk Elpiji (SPBE) ke pola Stasiun Pengisian Elpiji Khusus (SPEK) untuk wilayah Jawa-Bali,” terang pria berusia 35 tahun tersebut. Ditegaskannya, hal itulah yang menjadi biaya transportasi mebengkak dan agen-agen elpiji dipaksa harus menanggungnya. Pasalnya, di Indonesia hingga saat ini baru terdapat delapan SPEK, yang seluruhnya terletak di luar Pulau Jawa. “Kalau pengisiannya di SPBE, banyak terdapat di pulau jawa. Sedangkan SPEK, di Pulau Jawa tidak ada. Selain beban biaya yang naik dua kali lipat, para agen harus menunggu lama, karena tempat isi ulang gasnya jauh,“ keluhnya. Meski begitu, pihaknya tidak bisa berbuat apa-apa terkait kebijakan yang diterapkan Pertamina sejak per 1 Desember 2013 kemarin. Terkait dengan beban baru tersebut, Agus Suprapto hanya dapat menjalani peraturan itu. “Aturan sudah seperti itu, kami nurut saja dan wajib menjalankannya,” katanya lirih. Sedangkan ketika disinggung mengenai stok elpiji 12 kg yang dimiliki, dikatakannya masih cukup aman hingga akhir tahun nanti. “Begitupula pasokan dari Pertamina, juga masih lancar,“ imbuh pria yang sudah 10 tahun menjadi agen elpiji tersebut. Sementara itu, kenaikan harga tersebut dikeluhkan para penjual eceran elpiji 12 kg. Akibatnya, daya beli masyarakat terhadap elpiji 12 kg menjadi turun dan beralih ke elpiji ukuran tiga kilogram atau biasa disebut elpiji melon. (big/mar)

18

AGUNG PRIYO/MALANG POST

DILEBARKAN: Jalan Raya Desa Karangduren, Kecamatan Pakisaji yang dilebarkan.

DEPKES Buntut Kematian Fikri Dolasmantya Surya, Mahasiswa ITN Malang

Kekerasan Fendem Jadi Atensi Khusus KEPANJEN– Kematian Fikri Dolasmantya Surya, mahasiswa ITN Malang yang diduga meninggal dunia secara tidak wajar pada 13 Oktober lalu, menjadi atensi khusus Satreskrim Polres Malang untuk diungkap. Dalam minggu ini, akan mengundang beberapa orang untuk dimintai klarifikasi terkait kejanggalan kematian Fikri, yang sudah ramai diberitakan di beberapa situs online tersebut. Hal ini dikatakan Kasatreskrim Polres Malang, AKP Muhammad Aldy Sulaeman, SIK kepada Malang Post kemarin. Dia mengaku bahwa kasus kematian Fikri ini secepatnya akan diselidiki, untuk mengungkap kejadian sebenarnya. Dari penyelidikan ini, akan diketahui apakah Fikri meninggal dunia karena kecapekan atau menjadi korban kekerasan yang dilakukan oleh Fendem (senior keamanan) saat orientasi siswa baru. “Dalam minggu ini, kami akan mengundang beberapa orang untuk kami mintai klarifikasi. Termasuk pihak ITN Malang akan kami mintai keterangan. Apakah kejadian yang ramai diberitakan di media situs online tersebut benar atau tidak. Sekaligus kami juga akan mengecek keaslian foto yang menggambarkan kekerasan itu,” paparnya. Mantan tenaga pendidik di SPN Brimob Polda Jatim ini,

M Aldy Sulaeman mengkhawatirkan foto tersebut merupakan kejadian lain, yang dikaitkan dengan kematian mahasiswa ITN itu. “Jika foto yang ditampilkan dalam situs online tersebut benar keasliannya, pemiliknya bisa menyampaikan ke Satreskrim Polres Malang. Karena foto tersebut akan menjadi bukti bagi kami untuk menyelidiki kasus ini,” terang dia. Pihaknya berjanji akan merahasiakan identitas pemilik foto tersebut sekalius memberikan perlindungan. “Bukti foto serta keterangan sebagai saksi, akan sangat membantu penyelidikan kami nantinya,” lanjut Aldy, sapaannya. Sejauh ini, dia masih belum memerlukan tim khusus untuk membongkar kembali kasus kematian Fikri. Sebab, menurut dia, penyidik Satreskrim Polres Malang akan bekerja semaksimal

mungkin untuk membuktikan kebenarannya. Seperti diketahui, dua bulan sejak kematian Fikri saat mengikuti pelatihan Planologi mahasiswa baru (Maba), di Pantai Goa Cina, Dusun Rowotrate, Desa Sitiarjo, Sumbermanjing Wetan, meninggalkan kejanggalan. Kematian warga, Jalan Sakura IV /17 BTN Sweta Mataram, NTB ini, dianggap tidak wajar. Ada dugaan menjadi korban kekerasan yang dilakukan oleh mahasiswa seniornya saat orientasi siswa baru. Menurut rekan Fikri, pernyataan Fikri yang akan melindungi teman-temannya dari kekerasan Fendem itulah yang membuat Fendem semakin brutal. Saat itu juga Para Fendem mengamankan Fikri ke dalam tenda. Para Mahasiswa peserta KBD dipaksa untuk membelakangi para Fendem dan hanya terdengar suara erangan kesakitan Fikri. Kejanggalan kematian Fikri inipun, tak urung menggemparkan beberapa mahasiswa ITN dan sebagian diantaranya ikut mengunduh beritanya yang menyebar di beberapa situs online seperti SeputarMalang.com dan voa-islam.com. Bahkan, di situs tersebut, juga ditampilkan beberapa gambar adegan kekerasan, yang diduga dilakukan Fendem terhadap mahasiswa baru, termasuk Fikri, sekaligus kronologi kejadian selama Orentasi Kemah Bakti Desa (KBD) dan Temu Akrab di tempat tersebut. (agp/mar)

Kabupaten Malang Siap Terapkan BPJS MALANG- Departemen Kesehatan (Depkes) Kabupaten Malang terus berbenah diri sekaligus meningkatkan pelayanan kesehatan bagi masyarakat. Salah satunya yakni mempersiapkan diri menyambut transformasi menuju Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan, yang akan diterapkan pada 1 Januari 2014 mendatang. Kepala Dinkes Kabupaten Malang Dra. Mursyidah, Apt, M.Kes mengatakan BPJS Kesehatan merupakan transformasi dari PT Asuransi Kesehatan (Askes). Terkait hal itu ada dijelasaknnya beberapa hal yang perlu diketahui oleh masyarakat mengenai tata cara pengurusan, pesyartan peserta, iuran dan manfaat BPJS kesehatan. “Seluruh warga yang telah bekerja minimal selama enam bulan dan telah membayar iuran, diwajibkan menjadi peserta BPJS, pada tahun 2014 mendatang,” ujar Mursyidah saat dihubungi Malang Post kemarin. Dia menjelaskan BPJS Kesehatan, dikategorikan menjadi dua bagian. Pertama, yakni Penerima Bantuan Iuran (PBI) Jaminan Kesehatan dan Bukan PBI Jaminan Kesehatan. PBI Jaminan Kesehatan, lanjutnya, adalah peserta jaminan kesehatan bagi fakir miskin dan orang tidak mampu. Sedangkan iurannya PBI dibiayai oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Malang melalui APBD. “Jadi yang berhak menjadi peserta PBI jaminan kesehatan, adalah yang mengalami cacat total permanen, mempunyai penyakit berat seperti tumor, jantung, kanker dan sebagainya, serta termasuk dalam golongan tak mampu,“ terang wanita berkacamata ini. Sementara untuk peserta bukan PBI Jaminan Kesehatan terdiri dari pekerja penerima upah beserta anggota keluarganya, pekerja bukan penerima upah dan keluarganya serta bukan pekerja dan anggota keluarganya. “Sedangkan iuran untuk program bukan PBI Jaminan Kesehatan sebesar Rp 25.500 per jiwa dan dibayarkan tiap bulannya,” imbuhnya. Dalam kesempatan tersebut dia juga menghimbau kepada masyarakat yang telah mampu, memanfaatkan program ini dengan sebaik mungkin. Dia mencontohkan untuk setiap pria maupun kepala keluarga, bisa menyisihkan Rp 1.000 dari uang rokok untuk membayar BPJS jaminan kesehatan. Pasalnya dia menegaskan program sebagai pengganti Jamkesmas ini sangat penting untuk membiayai kesehatan masyarakat. “Sedangkan terkait pelaksanaanya pada 2014 mendatang kami sudah siap. Termasuk sosialisasi kepada masyarakat, sudah kami lakukan sebeumnya,” katanya. Dia menegaskan persyaratan BPJS lebih fleksibel dan iurannya sangat murah alias dapat dijangkau masyarakat golongan menengah kebawah. “Manfaat menjadi peserta BPJS kesehatan adalah setiap peserta berhak memperoleh manfaat jaminan kesehatan bersifat pelayanan kesehatan perorangan yang mencakup pelayanan promotif, preventif, kuratif dan rehabilitatif.termasuk pelayanan obat dan bahan medis habis pakai sesuain dengan kebutuhan medis yang diperlukan,” bebernya. (big/mar)

REDAKTUR: SUMARGA NURTANTYO, LAYOUTER: DJ AMIEL


SENIN, 9 DESEMBER 2013

19

Achmad Hulaefi

FOTO: TRIA ADHA / MALANG POST

TUNGGU PELANTIKAN: Jajaran pengurus BFD bersama official tim peserta Walikota Cup dalam technical meeting Sabtu lalu.

Turnamen Futsal Walikota Cup

Pengurus BFD Dilantik Jelang Pertandingan Perdana MALANG - Pengurus Badan Futsal Daerah (BFD) Pengcab PSSI Kota Malang secara resmi akan dilantik pada 13 Desember 2013 mendatang. Adalah Ketua Umum Pengcab PSSI Kota Malang, Peni Suparto yang akan melantik pe­ ngurus periode pertama BFD Pengcab PSSI Kota Malang itu. Pelantikan tersebut rencananya akan dilakukan di GOR Ken Arok, Malang. Setelah pelantikan, acara yang disupport Malang Post itu langsung dilanjutkan de­

ngan pembukaan pertandingan perdana turnamen eksebisi bertajuk Walikota Cup. Wali Kota Malang H.M. Anton didaulat langsung sebagai pembuka turnamen tersebut. Sekretaris Umum BFD Pengcab PSSI Kota Malang, Beny Hermawan menyatakan telah berkoordinasi dengan kedua belah pihak terkait acara tanggal 13 Desember mendatang itu. “Saya sudah komunikasi de­ ngan Pak Peni dan Abah Anton. Beliau berdua sudah konfirmasi untuk hadir,” terangnya kepada

Malang Post saat ditemui setelah technical meeting Walikota Cup di Gedung Pasca Sarjana Universitas Kanjuruan Sabtu (7/12) lalu. Ia menambahkan, Walikota Cup akan digelar pada 13-15 Desember 2013. Partai puncak akan dilaksanakan pada 15 Desember. “Saat partai final nanti kita juga adakan dua pertandingan eksebisi. Empat tim telah konfirmasi,” kata Beny, sapaan akrabnya. Keempat tim yang akan bertanding dalam laga eksebisi

itu di antaranya, PDAM, PWI, Dinas PU, dan Pengurus BFD. “Kita serius dalam mempersiapkan semua ini,” pungkas Beny Hermawan. Sementara itu, dalam technical meeting telah tersusun jadwal Walikota Cup. Tim yang berhak melakoni pertandingan perdana adalah SMKN 6 melawan SMAN 8. Hanya ada 1 pertandingan pada hari pertama setelah pelantikan usai. Selanjutnya, pertandingan lain akan digelar pada 14 dan 15 Desember 2013. Adapun hasil drawing Piala

Walikota selengkapnya untuk tim putra yakni: SMKN 6 vs SMAN 8, SMKN 1 vs SMAN 1, SMKN 5 vs SMAN 2, SMA Setia Budi vs SMKN 12. Sedangkan untuk tim putri yakni: SMKN 6 vs SMKN 1, SMA Charis vs SMKN 5, SMKN 12 vs SMA Koryesu, SMA Setia Budi vs SMAN 2. Turnamen tersebut dilakukan dengan sistem gugur. Masingmasing tim harus saling me­ ngalahkan untuk terus melaju ke putaran selanjutnya hingga final. (mg11/nda)

MYANMAR - Wushu berhasil mendulang dua medali emas di SEA Games 2013. Setelah Lindswell Kwok membuka pundi-pundi kontingan Indonesia pada hari Sabtu kemarin, sekarang giliran Achmad Hulaefi menjadi yang terbaik. Pada laga hari Minggu, 8 Desember 2013, Wushu menyumbang satu medali emas dan dua perunggu. Hasil ini menyusul torehan satu emas dan satu perak sehari sebelumnya. Lindswell berhasil menjadi yang terbaik pada nomor Taijiquan, ini pun menjadi emas pertama Indonesia di SEA Games 2013 ini. Setelah itu, Achmad meraih perak dari nomor Changquan putra. Satu hari berselang, Achmad berhasil menambah kepingan medali emas Indonesia setelah menjadi juara di nomor Gunshu putra. Sayang, Thalia Lovita Sosrodjojo (Changquan putri) dan Juwita Niza Wasni (Nandao putri) gagal mengikuti prestasi Achmad karena hanya bisa merebut perunggu. Sampai hari Minggu siang, Indonesia masih menduduki peringkat empat klasemen sementara perolehan medali SEA Games 2013, dengan dua emas, satu perak dan dua perunggu. Tuan rumah, Myanmar masih kokoh di puncak dengan delapan emas, dua perak dan tiga perunggu. Diikuti oleh Malaysia (2-4-8) dan Thailand (2-2-1). (one/nda)

Agus Target Pertahankan Prestasi SEA Games 2011

Jean Todt

Presiden FIA: F1 Terlalu Mahal LONDON - Presiden anyar FIA atau Federasi Otomotif Internasional, Jean Todt langsung menyampaikan pendapatnya mengenai balapan Formula 1. Menurutnya, balapan jet darat tersebut menghabiskan biaya yang sangat besar. “Saya merasa bahwa balapan Formula 1 terlalu mahal. Namun, ini merupakan sebuah perjanjian yang melibatkan banyak pihak. Kami tak memiliki dukungan,” terang Todt sebagaimana dilansir laman Wall Street Journal, Minggu (8/12). Karena itu, Todt meminta agar balapan F1 lebih irit. Mi­ salnya dengan cara mengurangi staf di dalam tim. Selain itu, biaya riset juga mesti dipangkas. Dua hal tersebut dianggap sebagai cara paling mudah untuk mengurangi biaya tim. “Anda semua bisa mengontrol semuanya. Saya pikir sangat tidak sehat ketika memiliki 800 atau 900 staf untuk menjalani balapan dalam 19 seri,” tambah pria yang pernah 14 tahun menjadi Team Principal di Ferrari tersebut. Masalah biaya memang menjadi salah satu sorotan besar dalam balapan F1. Musim ini, Lotus menjadi pihak yang paling getol meminta pengurangan biaya balapan. Pasalnya, Lotus memang tengah kembang kempis. Musim ini mereka bahkan terbelit kesulitan finansial yang sangat akut. Lotus tak bisa membayar gaji Kimi Raikkonen serta menunggak bayaran untuk supplier. Sementara, hanya empat tim yang dianggap memiliki dukungan finansial melimpah. Yakni Ferrari, Red Bull, McLaren dan Mercedes. (jos/jpnn/nda)

JAKARTA – Agus Prayogo terus me­ nempa diri menjelang duel di SEA Games 2013, Myanmar. Setelah merebut dua emas di SEA Games lalu, kini pelari jarak jauh asal Kota Magelang Jawa Tengah ini me­ ngusung target mempertahankan prestasi. Pada SEA Games 2011, Agus berkompetisi di nomor 5 ribu meter, dan 10 ribu meter. Dia menjadi yang tercepat dengan catatan waktu 14 menit 10,01 detik di nomor 5 ribu meter. Sedangkan di nomor 10 ribu meter, dia meraih catatan 30 menit 10,43 detik. “Mudah-mudahan bisa mempertahankan dua emas di SEA Games 2011,” ujar Agus Prayogo, Minggu (8/12/2013). Agus akan bertarung pada 17 Desember untuk nomor 5 ribu meter, dan pada 19 Desember turun di

nomor 10 ribu meter. Saat ini, menurut tentara TNI Angkatan Darat tersebut, persiapannya untuk berlaga di SEA Games 2013 mencapai 90 persen. “Perbedaannya di SEA Games 2011 kita tuan rumah jadi lebih matang persiapannya. Pelatih di SEA Games lalu dari Spanyol sekarang pelatih nasional,” urainya. Indonesia juga memiliki Jauhari Johan, yang bisa diandalkan di cabang lari jarak jauh putera untuk SEA Games Desember ini. Pada SEA Games lalu pelari asal Sumatera Selatan tersebut merebut perak di nomor 5 ribu meter dan 10 ribu meter. “Persaingan berat dari Tanah Air, ada Jauhari Johan. Selain itu pelari negara lain, yang berasal dari Vietnam dan Thailand,” kata Agus. (oke/nda)

Agus Prayogo

Pistons Patahkan Dominasi Bulls CHICAGO - Dominasi Chicago Bulls atas Detroit Pistons yang sudah terjadi dalam tujuh tahun akhirnya patah juga. Bulls untuk kali pertama dalam tujuh tahun terakhir dipaksa mengakui ketangguhan Piston di kandang sendiri. Itu terjadi setelah Bulls ditekuk Pistons dengan skor telak 75-92 dalam laga yang

Dua Hari, Wushu Sumbang Dua Emas

dilangsungkan di United Center, Chicago, Minggu (8/12) WIB. Kekalahan tersebut juga menjadi yang kedua bagi Bulls dalam delapan laga kandang musim ini. Kini Bulls membukukan rekor 8-10. Bulls yang tak diperkuat Derrick Rose benar-benar tampil melempem. Defense dan offense Bulls benar-benar

amburadul. Para pemain Bulls tak bisa menahan maneuvermanuver yang ditunjukkan Brandon Jennings. Dalam laga tersebut, Jennings memang tampil sebagai motor kemenangan Pistons. Dia berhasil menjadi top skor dengan donasi 33 angka. Selain Jennings, Andre Drummond dan Greg Monroe juga tampil bagus

dengan donasi masing-masing 14 dan 12 angka. Kemenangan tersebut merupakan yang pertama bagi Pistons sejak 24 Februai 2006 silam. Sebelumnya, Pistons dipaksa mengakui ketangguhan Bulls dalam 14 laga secara beruntun di United Center. Selain itu, kemena­ ngan itu juga merupakan yang

keempat beruntun bagi Pistons musim ini. “Defense kami sangat baik. Semua pemain saling berkomunikasi dan melihat bola untuk melakukan rebound. Ini mungkin menjadi babak kedua terbaik kami sepanjang musim ini,” terang Jennings setelah laga seperti dilansir ESPN. (jos/jpnn/nda)

Cal Crutchlow

Ducati Janji Beri Crutchlow Motor Hebat MILAN - Cal Crutchlow membukukan debut yang kurang menggembirakan bersama tim barunya Ducati. Pembalap asal Inggris tersebut terlempar dari sepuluh besar dalam uji coba yang dilangsungkan Valencia, November silam. Saat itu, mantan pembalap Yamaha Monster Tech 3 tersebut kesulitan beradaptasi dengan mesin anyar GP13 yang terpasang di motor Desmosedici. Meski begitu, Crutchlow tetap percaya diri menghadapi musim baru nanti. Pasalnya, Ducati bersedia menyediakan motor yang lebih hebat. Selama ini Ducati memang menjadi bulan-bulanan pabrikan lain. Mereka selalu kalah bersaing dengan Honda dan Yamaha di balapan kuda besi tersebut. “Saya sudah berbicara dengan Gigi Dall’Igna (bos Ducati). Saya meminta motor yang baru dan dia sanggup untuk menyediakannya. Tentu saja, saya berharap mereka bisa menyediakan motor baru tersebut,” terang Crutchlow dalam wawancara dengan MCN, Minggu (8/12). Hanya saja, Crutchlow tak diberi jadwal pasti mengenai motor baru tersebut. Meski begitu, pembalap asal Inggris berusia 27 tahun tersebut percaya dengan komitmen yang dimiliki Dall’Igna sebagai bos anyar Ducati. “Saya menyukai sikapnya. Dia juga menyukai saya. Tidak ada keraguan lagi bahwa Dall’Igna memang ingin kami ada di depan. Dovizioso dekat dengan papan atas musim lalu. Saya juga berada di depan saat membela Yamaha. Artinya, dua pembalap Ducati memang cukup bagus,” tegas Crutchlow.(jos/jpnn/nda)

Poncokusumo FC Kudeta Puncak Klasemen TUREN - Memasuki pertandingan keempat laga lanjutan Divisi I Pengcab PSSI Kabupaten Malang, persaingan seru diperlihatkan sejumlah tim, kemarin. Skuad Poncokusumo FC yang sebelumnya bertengger di urutan dua klasemen, berhasil mengkudeta pemuncak klasemen yakni Bantur FC. Bermain di Lapangan UndaanTuren, skuad asal Malang Timur itu berhasil unggul dengan skor tipis 2-1. Penambahan poin maksimal di pertandingan itu, sontak membuat

penggawa muda dari Poncokusumo, langsung terdongkrak naik ke posisi puncak. Sementara bagi Bantur FC, kekalahan itu hanya membuat penggawa turun satu peringkat di urutan dua klasemen sementara. Sebelumnya atau pada laga Selasa (3/13) lalu, kedua tim samasama berhasil mengamankan poin penuh. Poncokusumo FC yang meladeni Lawang Selection, berhasil menang 1-0. Laga kedua tim, saat itu dilakukan di lapangan Talangagung-Kepanjen. Sementara Bantur

FC yang bertemu Gedangan FC di Lapangan Undaan-Turen, berhasil menang 1-0. Pada urutan tiga klasemen sementara, skuad Pagak FC masih belum tergoyahkan menduduki singgasananya. Skuad asal Malang Selatan yang di pertandingan kemarin bertemu Karlos-Karangploso, berhasil unggul dengan kemenangan meyakinkan 3-1. Kekalahan skuad Karlos di partai itu, membuat tim asal Malang Utara itu harus puas di posisi delapan klasemen.

Sementara pada posisi empat, Wajak FC berhasil mempertahankan tempatnya dengan menumbangkan Bululawang FC di Lapangan Bululawang. Kemenangan 3-0 di pertandingan itu, membuat penggawa Wajak sementara aman di urutan empat besar. Pada perebutan posisi lima, tim Kalipare FC masih belum tergantikan posisinya. Menghadapi tim satu tingkat yang peringkatnya ada di bawahnya yakni Gedangan FC di Lapangan Sedayu Turen, kedua

tim bermain imbang dengan skor 3-3. Penambahan satu poin, membuat Kalipare sementara unggul tiga poin dari Gedangan FC di urutan enam klasemen sementara. “Dengan hasil laga di pertandingan keempat ini, maka persaingan seru mulai terlihat di puncak klasemen sementara. Poncokusumo berhasil mengkoleksi 10 poin sementara dua tim di bawahnya yakni Bantur FC dan Pagak FC, berhasil mengkoleksi sembilan poin,” ujar Ketua Panitia Pertandingan, Ali Fauzi. (sit/nda)

Klasemen Sementara Divisi I No 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10

Nama Poncokusumo FC Bantur FC Pagak FC Wajak FC Kalipare FC Gedangan FC Lawang Slc Karlos Sumberpucung FC Bululawang FC

M 4 4 4 3 4 3 3 3 2 2

M 3 3 3 2 1 0 0 0 0 0

S 1 0 0 1 2 2 1 1 0 0

K Goal Poin 0 6-3 10 1 7-2 9 1 7-3 9 0 6-2 7 1 8-8 5 1 4-5 2 2 1-4 1 2 2-7 1 2 0-2 0 2 0-5 0

REDAKTUR: NOER ADINDA ZAENI, LAYOUTER: REEP


ANDA punya aktifitas harian, mingguan, bulanan yang layak diketahui publik? Mulai dari arisan, PKK, karang taruna, reuni, ulang tahun, seminar, diskusi, peresmian, pengajian, pernikahan, selamatan, yasinan, tahlil, kematian, kelahiran dan masih banyak kegiatan lainnya. Ingin di muat di Harian Malang Post, ketik informasinya dan kirim: ke No HP : 081 5555 0098 / 0857 9119 1887 atau kirim email ke: redaksi@malang-post.com. Jangan lupa, sebutkan nama, alamat serta kegiatannya.

SENIN, 9 DESEMBER 2013

SEMINAR Berimajinasi Bersama Fisika Jurusan Fisika UIN Maliki menghadirkan penulis, sastrawan sekaligus Vokalis Band Letto, Sabrang Mowo Damar Panuluh (Noe) yang merupakan lulusan fisika dan matematika University of Alberta, Kanada untuk mengisi sebuah seminar nasional dengan tema 3600 Sekon Berimajinasi Bersama Fisika. Acara akan digelar pada desember 2013. Seminar yang merupakan serangkaian acara Gebyar Fisika IV ini nantinya akan ditempatkan di Auditorium lt.4 gedung B.J. Habibie Fakultas Saintek.

Seminar - Pameran Bisnis Kreatif Seminar dan Pameran Bisnis Kreatif Malang 2013 digelar di Aula Pertamina Politeknik Negeri Malang, Sabtu, 14 Des 2013 pukul 08.00 – 21.00 WIB.

Au Pair ke Jerman Bridge Academic Expert menggelar seminar ‘’Kupas Tuntas Au Pair ke Jer man’’, pada Minggu, 2 Februari 2014 di Dim sum Soe Café & Resto Jalan Ijen 79 Malang. Peserta dibatasi hanya 50 orang.

LOMBA HUT ke 33 Satpam Memperingati HUT ke 33 Satpam wilayah Kota Malang, panitia menggelar beberapa acara. Yaitu, Lomba PBB di halaman Mapolres Malang Kota, pada Sabtu, 30 November 2013 mulai jam 08.00 WIB – selesai. Lomba Drill Borgol dan Tongkat T pada Sabtu, 7 Desember, anjangsana ke Panti Asuhan anak Yatim dan istighotsah, 14 Desember, jalan sehat 21 Desember dan upacara 30 Desember 2013.

Barito Vaganza SMK Putra Indonesia Malang menggelar Barito Vaganza 7 dengan tema ‘Inspiring Seventastic for Golden Generation‘ untuk siswa SMP/MTs se Malang Raya pada 12-15 Feb 2014.

KEAGAMAAN

EVENT

EVENT

Gelar Tabligh Akbar

Diklat ke 5 Drum Corp KDS Jr

Forum Studi Islam dan Lingkungan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya Malang menggelar Tabligh Akbar dengan tema ‘Trik Jitu Investasi Akherat‘. Acara ini digelar, pada Desember 2013 di Lapangan FEB UB.

Dengan tema ‘Born Towards Dream’t digelar di Wisma Indrakila PJKA Kota Batu, pada 14-15 Desember 2013. Materi diklat: sejarah KDS, sejarah drum band, outbond, jerit malam dan pengukuhan anggota baru. Syarat, usia 13-25 tahun, domisili Malang, sehat jasmani dan rohani serta biaya pendaftaran Rp 50 ribu. Cp: 085755396922 (Jr) twitter : @KDS_junior

Gebyar Kreativitas Mahasiswa FE UNM

ULTAH Selamat Ultah Yogie Selamat ulang tahun buat suamiku tercinta Cornelius Drestha Yogie yang ke 23 tanggal Desember 2013. Semoga panjang umur, penuh berkah dan bisa menjadi suami teladan. Amin.

PAMERAN Pameran Komputer di Matos os Pameran Komputer Apkomindo di Grand nd Hall Matos dengan tajuk Year End Sale. e. Berbagai macam laptop dan gadged d ditawarkan dengan bandrol lebih terjangkau.

Operasi Katarak Gratis Poliklinik Universitas Brawijaya (UB) akan melaksanakan kegiatan Operasi Katarak Gratis dalam rangka Reuni Nasional Alumni 40 Tahun Pendidikan Dokter FK UB. Kegiatan tersebut akan dilaksanakan pada Hari / Tanggal : Sabtu / 21 Desember pad 201 2013, pukul : 06.00 WIB - selesai, Tempat: Poliklinik UB (Kompleks Rumah Sakit Po Akademik UB) Gedung C, Lantai 1, Jl. Aka Soekarno-Hatta Malang. Adapun untuk Soe pendaftaran peserta dimulai pada tanggal pen 0404-17 Desember 2013 bertempat di Pol Poliklinik UB pada hari Senin-Jum’at pukul 08.00 – 15.30 WIB dengan target peserta 08. dibatasi ±40 orang. dib

20

EVENT Semifinal Miss Floral

BEM Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang mempersembahkan Gebyar Kreativitas Mahasiswa, Desember 2013. GKM 2013 menghadirkan Last Child. Info lebih lanjut cek di @gkm2013.

Charity Inter Neuron 2013 AMSA Universitas Brawijaya menggelar event charity Inter Neuron 2013 di Dome UMM pada Desember 2013. Tulus Band dan HIVI bakal jadi bintang utama, sementara Good Boy Jimmy dan Knee and Toes bakal jadi opening act. Tiket Rp 30 ribu dan Rp 100 ribu.

Sabtu 14 Desember 2013, semifinal kontes Miss Floral di Lippo Plasa Batu yang diselenggarakan oleh Kangmas Nimas Kota Batu, serta ada hiburan band-band lokal dan juga bagi-bagi doorprize bagi pengunjung.

Jalan Sehat BBM Depo Pertamina Malang Terminal BBM Depo Pertamina Malang akan menggelar jalan sehat bersama karyawan dengan start dan finish di halaman Kantor Terminal BBM Pertamina Malang, Jalan Halmahera pada hari Minggu (8/12) mendatang. Manajemen menyiapkan sejumlah hadiah utama dan hiburan yang menarik bagi peserta.

“Negeri Garuda vs Sakura”

HIBURAN

HRD Comic Cafe mempersembahkan event grand openingnya dengan tajuk “Negeri Garuda vs Negeri Sakura.” Acara digelar 12-15 Desember 2013 di Comic Cafe Jalan Cokelat. Panitia menghadirkan lomba Cosplay, lomba foto, dan lomba art work. Informasi hubungi 03417284567

THE S.I.G.I.T dan Naif Diplomat Passion Ville bakal menggelar konser di lapangan Rampal pada 14 Desember 2013. Bintang tamu yang hadir adalah THE S.I.G.I.T dan Naif. Acara dimulai pukul 15.00 WIB.

anak-anak bisa mengidap penyakit kencing manis DIABETES melitus alias kencing manis bukan cuma penyakitnya orang dewasa. Belakangan, makin banyak anak-anak mengidap diabetes tipe 2 yang disebabkan oleh gaya hidup, maupun tipe 1 yang memang merupakan kelainan bawaan. Menurut American Diabetes Association, pradiabetes adalah memiliki kadar glukosa darah yang lebih tinggi dari normal tetapi tidak cukup tinggi untuk didiagnosis sebagai diabetes. “Kabar baiknya adalah pradiabetes adalah reversibel sedangkan diabetes tidak reversibel,” kata Dr Dyan Hes, direktur medis dari Gramercy Pediatrics di New York City, seperti di kutip dari FoxNews, Minggu (8/12/2013). Para ahli kesehatan mengatakan obesitas masa kanak-kanak dapat menyebabkan meningkatnya jumlah anak-anak dengan diabetes. Hes mengatakan dalam pengalamannya sebagai dokter anak, banyak pencegahan dimulai dengan orang

Seminar Psikologi Fakultas Psikologi akan menggelar Seminar Psikologi Olahraga dengan tajuk 2 Hebat 3 Sempurna, Jawaban Psikologi dalam Ranah Sepak Bola. Tak tanggung-tanggung, pemain sepak bola ternama, Evan Dimas beserta pelatih TimNas U-19, Indra Sjafri dan Guntur Cahyo Utomo akan diundang sebagai pembicara dalam acara tersebut. Agenda ini akan diadakan di gedung Sport Center UIN Maliki.

Kreatif Menulis Talkshow “Kreatif Menulis Rejeki Tak akan habis” bersama Raditya Dika, pada Desember 2013 pukul 12.00 -17.00 WIB di gedung Widyaloka Universitas Brawijaya, Jalan Veteran Malang

LOMBA Posko Competition Posko Competition (lomba film indie, lomba komik strip, lomba poster 2D). Akhir pengumpulan karya: Desember 2013. Info lebih lanjut hubungi contact person: 089607550667

Pameran Fashion Craft and Hijab Fair Craft and Hijab Fair Matos, berlangsung di Atrium Hall hingga pada Desember 2013. Fashion up to date khas Indonesia disiapkan dengan harga spesial.

Pameran Otomotif Automotive Exhibition di Atrium Mal Olympic Garden (MOG) Malang, menawarkan berbagai merek mobil dengan diskon besar jelang akhir tahun. Pameran berlangsung hingga 11 Desember 2013

18th Malang Islamic Book Fair 18th Malang Islamic Book fair 2013 mempersembahkan Pameran buku islam terbesar dan terlengkap. 29 November-9 Des 2013 di Aula Skodam Malang.

Pameran Dalang Laptop di Plaza Dieng Pameran ‘Dalang Laptop’ di Plaza Dieng Malang. Berbagai laptop dan gadget ditawarkan dengan harga lebih terjangkau sampai 15 Desember 2013.

Turnamen Sepak Bola U-13 Turnamen Sepak Bola U-13 (KEL.2000) REKTOR ITN CUP II SE-JAWA BALI dalam rangka dies natalis ITN Malang ke 45, SSB PAS ITN menggelar turnamen sepak bola U-13 (kelahiran 2000) pada tanggal 29-31 desember 2013 dilapangan ITN kampus 2 tasikmadu. Info pendaftaran; arif 081555871788 (081555871788)

KEAGAMAAN Bustanul Qiro’ah Kegiatan Bustanul Qiro’ah di Masjid Ahmad Yani, setiap Rabu pukul 15.3017.00 WIB. Bagi ibu-ibu, jadwal setiap Senin dan Kamis di jam yang sama.

Selamat Ultah Mario Selamat Ulang Tahun untuk Fransiscus Mario Irawan (Mario). Semoga panjang umur dan makin sukses.

Selamat Ultah Kanaya Selamat Ulang Tahun ke 3 Naya, 25 Desember, Dau Mlng, yang ke 3 tahun. Semoga panjang umur, bahagia selalu dan umur yg barokah.

Selamat Ultah Niswatul Mardiyah Selamat Ulang Tahun buat Niswatul Mardiyah semoga panjang umur, sukses dan selalu mendapat berah dari Allah SWT. (Anisa Dian Safitri)

Ngipok Bareng SLNDI Dalam rangka Anniversary ke 4 SLNDI Chapter Malang, digelar acara ‘Ngipok Bareng SL Never Die Indonesia Chapter Malang’, pada Sabtu 14 Desember 2013 pukul 18.00 WIB – selesai di Stadion Kanjuruhan Malang. Ada game menarik, Nominasi Retro Car terbaik, Nominasi Stalyst Car terbaik dan Extreme Car terbaik.

EVENT

tua yang dapat mengontrol makanan anaknya. Hes mengatakan mungkin lebih sulit untuk memantau anak-anak yang lebih tua yang memiliki uang jajan mereka sendiri, tetapi ia mencatat sebagian besar anak-anak akan mendengarkan dokter mereka dan menderita pradiabetes serius. Ada tanda-tanda yang harus orang tua sadari jika anak menderita prediabetes: 1. Acanthosis Nigricans, atau kulit beludru lembut di sekitar leher, khususnya di daerah posterior. Kulit ini hiper pigmentasi, yang berarti berwarna gelap. Anak-anak dengan gejala ini sering salah didiagnosis dengan eksim leher. Kulit gelap yang sama di daerah yang tidak terkena sinar matahari seperti ketiak dan selangkangan. Skin Tags di leher dan di daerah dengan acanthosis. Minum berlebihan dan buang air kecil

Hari Amal Bhakti Kemenag RI ke 68 Kantor Kementrian Agama Kabupaten Malang menggelar peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) Kementrian Agama RI ke 68 dengan agenda kegiatan meliputi: Gerak jalan sehat di Kecamatan Kepanjen 15 Desember 2013, Bakti Sosial santunan Anak Yatim di Kantor Kemenag Kabupaten Malang 3 Januari 2014, dan upacara bendera Peringatan HAB Kemenag RI ke 68 3 di lapangan Kantor Kemenag Kabupaten Malang 3 Januari 2014

Brantas Fishing Karang Taruna ‘Ariesma’ Karang Taruna ‘Ariesma’ RW 04 Kelurahan Kidul Dalem menggelar acara ‘Brantas Fishing di Sungai Brantas di kawasan Kidul Dalem. Target peserta 250 orang mancing mania. Acara yang didukung Malang Post ini digelar pada Desember 2013. Pendaftaran di lokasi dan gratis. 50 peserta pertama mendapatkan topi gratis dari panitia.

Switchin Time

yang berlebihan 2. Tes darah pada anak-anak pada risiko diabetes menunjukkan trigliserida tinggi, dan mereka sering memiliki tekanan darah tinggi bersama dengan lingkar perut yang besar. Hes mengatakan hal yang paling penting bagi orang tua dapat melakukan se suatu untuk membalikkan risiko anak-anak mereka dari diabetes adalah menerapkan diet sehat dengan memakan makanan olahan yang lebih sedikit dan lebih banyak serat, serta mendorong untuk lebih banyak berolahraga. “Anda dapat bermain lompat tali, menaiki tangga bukan naik lift, itu merupakan hal yang udah untuk dilakukan,” katanya. Sementara itu, Dr Manny Alvarez dari Foxnews menambahkan bahwa orang tua perlu bekerja sama dengan dokter anak mereka karena ini perlu upaya bersama agar anak terhindar dari diabetes.(jpnn/lim)

Christmas in Town

FE UB Konser Harmonica

Unit aktifitas Paduan Suara Mahasiswa UB menggelar Christmas in Town. Konser musical ini bakal digelar di Gedung Kesenian Gajayana pada 8 Desember 2013.

Fakultas Ekonomi dan Bisnis UB me nggelar konser Har monica demi Dies Natalis ke-52. Acara digelar 19 Desember 2013. Raisa Adriana dan Sheila On 7 bakal jadi bintang tamu. Untuk informasi lanjutan hubungi 081230909175 (dewi) reservation ticket : 083834818933 (fiska)

Gelar Posko Visual Desain Komunikasi Visual Universitas Negeri Malang menggelar Posko Visual. Kegiatan pameran karya seni desain bertema ‘We Dare, We Care, We Share‘ ini meliputi acara pameran karya, seminar dan workshop serta lomba dan musik. Acara: 13 dan 15 Des di Gedung Sasana Budaya UM dan Graha Cakrawala UM.

UKM Karya Bhakti UKM Karya Mahasiswa Politeknik Negeri Malang menggelar Program Karya Bhakti Mahasiswa 2013 pada 25-31 Desember di Desa Jombok Kecamata Ngantang Kabupaten Malang. Adapun kegiatan meliputi perbaikan fasilitas pendidikan dan khitanan masal.

ITN Gelar Motocross

Mixth Event Organizer FISIP UB menggelar event Switchin Time Minggu 22 Desember 2013. White Shoes and The Couples Company jadi bintang tamu utama. HTM Rp 15 ribu, ticket box di Lantai 1 Gedung B FISIP UB.

Himpunan Mahasiswa Mesin ITN Malang menggelar Motocross 2013. Kegiatan bertema‚‘Spirit of Fire‘ ini digelar pada 14-15 Desember 2-13 di Sirkuit Djagung. Peserta kejuaraan terbuka ini seluruh pembalap dari wilayah se Indonesia.

Lets Green Act

Pekan Amal Psikologi UMM

Malang Youth Greeneration menggelar Green Campaign ‘’Lets Green Act’’, Minggu, 8 Desember 2013 pukul 06.00 WIB di Universitas Brawijaya Malang

Departemen Kesejahteraan Sosial UMM mempersembahkan Pekan Amal Psikologi (PAP) UMM. Acara dimulai 23 Oktober sampai 5 Maret 2014. Menerima bantuan soal berupa buku, uang, pakaian dll.

Futsal Eksibisi BFD Badan Fustal Daerah menggelar turnamen eksibisi yang diikuti 16 tim putra dan putri. Kegiatan bertitel Walikota Cup 2013 ini digelar di GOR Ken Arok 13-15 Des 2013. Bersamaan dengan kegiatan itu, dilakukan pelantikan pengurus Badan Fustal Daerah (BFD) Pengcab PSSI Kota Malang.

JKT 48 di Malang Girlband JKT48 bakal menggelar konser pertamanya di Malang pada 8 Desember 2013. Konser JKT48 digelar di Graha Cakrawala Universitas Negeri Malang. Open gate pukul 18.00 WIB. Info lebih lanjut buka www.insbreak.com

PELATIHAN Training Relawan Gerakan Nasional Anti Miras di DPRD Kota Malang Training Relawan Gerakan Nasional Anti Miras. Gratis untuk umum, Minggu 8 Desember 2013 jam 08.00 – 17.00 WIB di gedung DPRD Kota Malang lantai 3. Daftar atau sms/ wa 081331706172

DUKA CITA Bela Sungkawa Keluarga Zairi Syakur MS mengucapkan turut berbela sungkawa atas wafatnya Zainuddin Asy’ari Yakub. Tokoh masyarakat di Jl. Ki Ageng Gribig, Malang. Semoga jasanya membawa ke surga.

REDAKTUR: HALIM, LAYOUTER: OLIS


21

MALANG POST

SENIN, 9 DESEMBER 2013 MALANG

• SUZUKI •

KONTRAKAN

RUMAH

RUPA-RUPA

RUPA-RUPA

TOUR & TRAVEL

MOBIL - MOTOR

DIJUAL ESCUDO 2004 plat N rp 100 jt hub 0341 4444002 jl.Candi Brahu 18 mlg

DIKONTRAKKAN 1.Ruko tingkat cocok buat usaha Jl.Puntodewo no.3 Mlg lt.204m² lb: 230m² 2.Rumah lt.234m² Jl.Permadi no.12 Mlg hub. segera Ivan: 087884510184, Agus: 0341-320358 / 082139500516

DIKONTRAKKAN Rmh 3KT 2 KM 2200W TLP AC 2 UNIT Grasi water Heater Prbt, 085755538358/ 085239669963

“SAQINAH COLLECTION” Melayani pemesanan jaket, kaos, training, kostum olahraga (basket, volley, sepak bola, futsal, bersepeda,dll) Jl. Bela Negara tuko taman niaga rampal k.V1 no hp: 081233130971 (0341)9374077 (0341)7474006

PASANG parabola gratis indovision/topytv/okvision di scpparabola rukokaranglomega kav.3 0341456222/456333

WWW.AIRLANGGARENTCAR. COM (0341-716458/7056458-081838 6458) menyewakan mobil pngan tin, tamu VIP dan travel mlg-sby/juanda(PP), dgn driver pengalaman, sabar,tepat waktu, & tdk merokok, Alphard, Vel re, Camry, Mercy, Altis, Fortuner, Innova, Avanza, Xenia, Dll. Jl. Danau Toba E1-27 Mlg Hotline: 081 730 1000

GRATIS!!! Konsultasi kredit/tunai.Mobil baru Suzuki Hub: Hadi 2374008/ 085239073708 BG-5/1

H.ACCORD,“88“ N-kota Hijau muda baru 30jt jl.S.tuban gg.1/16 D malang hub:085259056313 BG-9/12

Wagon R mobil murah 80 jtan free sensor parkir info lengkap hub 081330191784/08563013979 BG-16/12

HONDA revo absolute um800 angsr 300rb an kondisi ok, brg terbatas hub.0812317744177728007 BG-19/11

AIRLANGGA mbl mlg Jl. Danau Toba Raya E 1-27 (0341) 7557181-0811362010. Jual Beli Tukar Tambah mobil bekas Cash & Kredit www.kapanlagi.com BG-29/12

ISUZU DIJUAL cepat Panther Sporty 97 merah, full variasi Plat B, 69 Jt. 0818833983/8833389 BL-14/12

DIJUAL mobil panter HiGrade 1995 warna biru Bu hub.081253743162 BL-21/11

DAIHATSU JUAL mbl Xenia’08 warna hitam N kota audio, TV, lengkap JL. LA sucipto 78 G harga 110 jt mlg hub 08123399874 BG-13/12

JUAL Cpt Espass. Th 97 wrn mrh, VR,Tape,Kond. Siap pakai,N. Kab. Hrg 45jt Nego Hub.03419187273 BG-23/11

BIG SALE “XENIA DP 18JT, Terios 20jt, GM PU , MB 16jt, LUXIO 23jt, HUB. 082131930990/9572750 BG-6/12

JUAL CHARADE CLASY’94 HITAM FULL HG 42 JT Siap Pakai Hub. 085732310559 / 085815481695 BL-28/11

MITSUBISHI DIJUAL cpt mbl Mitsubishi L300 Ctitzen th86 Indonesia Jaya Istimewa, N Kab, Hrg 42,5jt Hub: 081333452872 BG-30/11

TOYOTA DIJUAL toyota Grand Extra 95 Biru audio Tv 78 jt nego Hub.03417375040 BG-24/12

DIJUAL:Toyota Avanza Hitam G,Plat: N km: 18000an,hrg: 156 jt Hub.081373902929/0818729188 BG-23/11

DIJUAL cepat kijang grand extra’96 plat N,long nusa,double blower,power window,71 juta nego 081333378555 BG-11/12

JUAL KIJANG,94,bi ru,Ac,Tp,Pajak br,Asli N.Harga nego.Hub. Jl.Bayam Asabri Bumiayu Indah C 14,T.085645078877/751569

BG-23/12

PESTA ertiga gratis LCD 7” ertiga dan hadiah lainya untuk pembelian bulan ini . DP 40 jt-an hub 03417716179/081330191784 BG-16/12

CARRY’01 Adi Putro hitam met,ori harga 60 jt hub 9176717-322791 BL-8/ 12

DIJUAL Suzuki futura station drv 2001 original inpomobil Rp. 50jt (0341)4422551 (L) perum bumiasri blok Q no.8 sengkaling BL-17/ 11

DIJUAL Suzuki Futura Station DRV 2001 Original Indomobil Rp 50 Jt (0341) 4422551 (L) Perum Bumi Asri Blok Q No.8 Sengkaling. BL-22/ 11

“PROMO SUZUKI DISCON SUPER BESAR” APV, Swift, Sx 4, Pick Up, DP & Angsran termurah Hub. 0341-7562297 BG-30/ 11

JUAL Suzuki Esteem 1.3 Th 96 Plat L a/n sndri Merah Metalik hrg 46 jt nego 081390454277 BL-30/11

•HONDA• HONDA Accord 88 kota cat baru hijau muda ariasi pwstr 32jt Hub.085259056313 BL-24/11

DIJUAL HNDA Accord VTiL exlu sive 2000 Velg Rac R16 Ban Baru 105jt (nego) biru tua met, cat trwat kaki2 br gnti (bkl hnda) Jok Kulit Honda asli, Hub 087853231009, 0341 3725275 (Batu) BL-27/11

DIJUAL H.MAESTRO’92 PGMFI Istimewa 43JT Nego Tipis U/ ONH Hub.085790978974 Pajak Masih Lama Mlg Asli.

BG-21/11

DIJUAL mbl Toyota twin cim thn’88 Wrn Putih’Hub: 08123399874 .Pak Sa nto BL-30/11

AVANZA G 2009 HITAM N MLG Ko ta Perum Graha Kencana Seltan I/IIA Hub. 081333452767 BG-26/11

• SUZUKI • PROMO wagon r dp.22jt ertiga dp 44jt pick up dp 14jt hub:9568253/082141959999

BG-30/11

VARIASI MOBIL ALRM 275rb, central lock 200rb, kaca film 200rb, DVD/USB/MP3 775rb, audio 1,2 jt, cover jok 575rb, Jl. Veteran 17 / Hub.03417020502/7750675 BG-21/11

TANAH DIJUAL CPT, Tnh Lbh kurang 450meter, Hrga. 600rb/mtr, Jl.Memberamo III Malang persis selatan makam bunul Ngujil, Hub. 085718534174 BL-22/11

DI JUAL cepat tanah kavling SHM 8x12 M2 35 jt belakang gor ken arok kotamadya mlg hub 085985910545 BL-`5/11

JUAL cpt tanah ada bangunanya dkt campus baik utk kos Lt ± 175 m Lb. ± 42,5 m dlm gang tlp 085235085068 BG-18/11

J.TNH Sawojajar Gg 21 (dkt terusan sulfat dan sawojajar mas) Ls.139 m2 SHM. 185 jt Nego hub.0341724435/081233081622 BG-18/11

DIJUAL TANAH: LUAS 693m2 SHM Jl. Raya Abd. Saleh, dekat Bandara. Hub. 081352978588 BL-7/11

TOKO

BG-18/11

Mp-jual : no cantik xl 11 digit cocok untuk bisnis bagus dari segi hitungan jawa dan fengshui cina dengan n0 hp 08170497776 jarang pakai .minat sms 083848337378.jual murah 50rb MPJUAL:OBRALVCDFilmoriginalaneka judul. Harga murah Rp 4000/judul. Beli 3 judul VCD Rp 10.000,- saja. Berminat bisa langsung sms ato telpon. MP-Jual :jasa LES private Bhs Ing siap UAS UNAS utk SMP SMA SMKgeneral Eng utk Mhsswa,kary dan Umum. juga Terima MC utk berbagai acara. telp/sms: BRITISH-USA English 081 334 505154 MP-Jual : Minuman Instan D’NISA. Ready Stock Kunci Sirih dan Temulawak 250 gram harga Rp 22.000,00. Kencur 150 gram Rp20.000,00. Masa kadaluarsa 6 bln. Ada PIRT dan POM. Hubungi Yana. Jl. Teluk Banyubiru 14 Arjosari Blimbing Malang. SMS:087701525175 MP-jual: rumah di perum graha sejahtera blok g7 jl tirto mulyo tlogomas harga nego minat call no sms hub 081217537553 wahyu

BL-13/11

Mp-Jual:JASA PIJAT TRADISIONAL “PRIA/WANITA”KHUSUS PANGGILAN Hub; Bpk. Pujianto. HP 085791441703“MOTTO;JAGASEHAT SEBELUMDATANGSAKITMU” [maap saya hanya melayani yg benar”serius membutuhkan jasa saya MP-JUAL : media bertuah untuk pelarisan jualan, pengasihan sulit jodoh, disayang suami pacar atasan dll cocok utk sales, agen asuransi segera barang terbatas mahar seikhlasnya hub gus pur +6285749445469 MP-Jual: jasa garapan pagar besi teralis tangga kanopy atau servis hub edy 03418895305 MP - JUAL : MBL DAIHATSU STATION ZEBRA MERAH 92 N KOTA HARGA NEGO HUB 0341 7648644 MP-Jual : szk carry ADIPUTRO TH.91 STNK baru.Brg bgs. Hub.03419484130 MP-JUAL: BIBIT/BENIH IKAN LELE SEGALA UKURAN SIAP ANTAR. HUB:03419020612 MP-jual : mbl Daihatsu clasy 91 N pasuruan.AC.tp.ps.pw.siap pk.hrg 31.5jt.nego. 081233238959 MPJUAL:Rumahsiaphuni,sertifikathgb, full bgunan 66m2, perumahan saptoraya Pakis,Rp 95jt ng,r tamu,2 r tdr, kmr mandi, r kel,r mkn,dpr,carpot.H:08170475057 MP-JUAL:ROMBONGPANGSIT+DANDANG + KOMPORNYA HUB 082132634131

BG-8/11

KEHILANGAN STNK STNK Honda Supra N 4051 KU an Wulan Khanindha jl Kayun rt 02 rw 01 ds Punten Batu Noka MH1KEV4181K274282 Nosin KEV4E1274319 BL-9/12

RUMAH PURI cempaka putih kawasan pemkot pnddkn dpn terminal hamid rusdi tipe baru UM 9jt (jamsostek) hub. 754055, 7025005, 081945155552

LOWONGAN DCR ibu rmh tangga pensiunan/ PNS/Pendidikan min. SMA/ income 500rb s/d 5jt/bln SMS Rini 085755135500/0341-7716371 BG-16/12

BG-6/1

DJL Rumah SHM L 130 m2, listrik 300 w 2 km tdr, ada hlamdepan, Jl Ronggolawe II/55 Singosari Hub: 0341-7390008 BG-26/12

J CPT di SBY baru citraland Grand Eastwood EW 2 Lntai HGB Jl. Ngagel Tama Selt 1/43 sby 20th. Hub. 088803248053 BG-15/12

DI JUAL rumah minimalis 2 KT, 1 KM , PDAM , PLN SHM , dkt jl ry pakis rp 75 jt nego hub 082142802128 pin 31521807 BG-15/12

DIJUAL rmh murah lt:72m lb:72m Genengan Pakisaji, rt01 rw09 Hub Rodiyah 7568026 BG-19/11

DJL rmh perum BMR Blok BA SHM + IMB T.36 3KT, Renov Full fasilitas lgkp tingkat hrg nego hub: 0341 9089500 / 085235170784 BG-17/11

BG-24/12

MP-JUAL : Yamaha Mio CW 2007 akir wrn hitam sm tablet merk LENOVO IDEAtab A1000 msi 2 bln & hp iphone cina hrg nego hub 03417310730- 081805180514

VILLA BU VILLA Batu ,baru mnls 190 m2 Hg.550 jt Nego 081916571873

DIJUAL rmh Hook Jl.Timah 19 Malang Lt 236/Lb 180 SHM 4 KT 2 KM hub:087859522850 / 081330371598

KARIMUN wagon r super um 20 jtan angs 1 jt-an full ac, irit, aman, nyaman buktikan 0341-3199515

MP JUAL

BG-7/11

BG-20/11

DIJUAL : RMH + TOKO 7 ×18m SHM JL.RY SUMBER PASIR – PAKIS DKT.POM BENSIN 350 JT. HUB. 087859444129

BG-24/12

DIKONTRAKAN “PERUM TIRTASANI” PELANGI BLOK M2 NO.6 Lt. 105M2 TIPE 47 KARANGPLOSO MIN.3THN HUB. 082139529736

DIJUAL Honda Accord.Thn’85 Warna Merah, N.Kota, Ac, Power Window, Power Staring, Interior Ori, Central Lock, Alarm, Harga 28Jt. Hub: 081937986494. Jl.Panji Suroso no.8E.

BG-30/11

DIJUAL terios thn 2007 wrn hitam hub:7780727, 082143503013

BG-23/11

KOST

BL-22/12

DIJUAL rmh Prum Mas Bumi Indah Blok F30D Jedong Mlg shm : kt2 km 1 L : 12 m2. Hub : 081555838552 (P. Antok). Hrg : 135jt, nego

BG-9/12

DIJUAL Rumah+toko L126m² SHM Jl.Raya Pakis Lok. Strategis dkt Pom bensin & sekolah cocok utk usaha Hub.087859444129 BL-18/11

DI JUAL RMH JL.ACALIPA NO 1 KEDAWUNG SHM TNH 299/250 KM 7 SIAP UNT KOS2AN HRG 1,5 M NEGO HUB.087788564762 BL-25/11

JUAL rumah Jl.Anggrek blok A11 kepanjen 1 km dr pasar kepanjen,1 km dr pasar sumedang luas 85 hub.08819922112 nego

DANA TUNAI BUTUH Dana cepat + trm Gadai titipkan Laptop/HP/ Kendaraan+BPKB Jl.Bendungan Sutami 33B Sumbersari Tlp. 03417359448

BG-29/11

DIJUAL rmh Bandulan atas T.36 hrg:120jt anda ajak pembeli kami beri komisi 5jt. Hub: 0818050 1147081945334462 BG-11/11

RUMAH mrh yg lain 200jt, kami 120jt T.36/61 lks.Bandulan bonus TV-LCD tlp. 08180501147/085746571600 BG-11/10

MP_JUAL: air isi ulang bio therapi di jalan kalpataru no 73 untuk semalang raya maksimal 2 glon merek apa aja. kalau tlpn lansung di kirim bisa hub pudji 083848706681 saya tunggu nya MP-JUAL : nugget ayam sehat bergizi tnp bhn pgawet.. Frozen food ...Cocok u bekal, sarapan, camilan buat anak2, dwasa, Kami jg terima catering u acara/pesta... .terima catering paket ato ongkos masak saja hub: 03417688890 ato 081945330605 MP-JUAL : paket jasa pembuatan website, kembangkan usahamu, biaya murah, dapet bonus paket trik internet murah gratis dan bebas kuota, hnya di pointweb, hp. 085746995030. pin bb. 32e9f73b Mp jual: frezeer box dua pintu,600 lt. Normal,2750 jt MP-Jual: Projector merk LG MINI PROJECTOR Baru .cocok u.wrng lesehan di toko blm ada .nego hub.085933102230 MP-Jual : sofa kerangka dr kayu jati , peminat hub 03419992029

MP-CARI Mp-cari : sepeda motor bekas yg bisa d kredit um saya 1 jt.hub 085655637525 MP-Cari : pengasuh untuk anak usia 3th

UD.AZIZ KUSUMA jual mcm2 pot bunga, air mancur, mainan les, gypsun, pilar dan pembuatan taman hub: Jl.Ry Pakisaji(sebl kantor kec pakisaji) Mlg 085649554292

BG-24/12

BUTUH biaya sekolah,reno rumah/modal usaha. Kami solusinya. Jaminan BPKB mtr/mbl & SHM bisa TO hub. tlp. 9363696 BG-07/12

BTH dana cpt? Prs mdh,syrt proposal perkebunan, property, pertambangan dll. SDAI jkt, Aryo 081210058489, dena 089651511978 BG-31/11

BIMBEL BIMBEL OTAK KANAN dijamin sukses sehat, kaya bahagia jl. Keben 2A 15 sukun 03419427474 bonus langganan BG-3/12

RUPA-RUPA ANDA BTH INTERIOR RMH, KNTR, HOTEL MLPTI: gorden, vitras, spending, wall paper, vertikal & horisontal Blind, karpet, kasa nyamuk, taplak meja, canopi tnpa di las (New Pro duk)Hub: GALERY GORDEN Jl. Ranugrati 33/sawo jajar 6358 666/726960 BG-26/11

KURSUS sulap “Master” 10 trik dan alat”nya 200 ribu hub:081381516060

KURSUS piano privat guru sabar, telaten, profesional, berpengalaman. Serius Hub 081937787292

BG-13/11

Ahli gigi “MORO JOYO DENTAL” menerima : Pemasangan, Reparasi dan segala kebutuhan gigi serta terima panggilan. Hubungi Mukhlis : Jl.Ki Ageng Gribig Selatan Pom Bensin. Tel: 0341 7312267, 085931137727 BG-14/12

BMC (Becam Medicine Center)pengobatan modern cara Nabi, menyediakan terapi: becam, hirudo, lintah, gurah dll.Jl.pepen dpn pom bensin Kepanjen Tlp: 0341-7060111, 085755181862, 085785062601 BG-10/12

JASA pembuatan rombong franchise, both, stan pa me ran, interior, kicten set,pagar,canopy DLL Hrg 1 juutaan hub.0341280 1809/081216550509 (Cr marketing) BG-4/12

DICARI ,Laptop,LED,LCD,zzBB,T,PS2.Telp.08885443336 Pin.BB 314CF4A4 BG-4/12

SEGERA! Prminiaga ce, trampil, kreatif, lmrn &CV&Rmh kado jl.gajayana 107A mlg.

BG-6/1

BL-29/11

JUAL beli+tukar tmbah barang elektronik:Tv,Dvd led,kulkas dll. Jl.S.Supriadi 6/32 tlp:7021089/085649861563

WWW.RDV MALANG.COM TE RIMA JASA RANCANG & BA NGUN EXTERIOR-INTERIOR HUB.081-7535712/03417744022

BG-10/12

AGEN resmi kartu “ ABACA ” MEDIA BELAJAR MEMBACA, 085648862027 / BB: 3268CB43

BL-6/11

PRAYOGO AHLI SEDOT WC GOT BUNTU & mslh lain mengenai saluran pmbuangn limbah Rmh tangga Hub. Jl. Kebonsari 7 Telp. (0341) 802826 . 9443937

BG-9/12

BG-6/11

CV. ABADI mlyani kuras WC & sluran buntu tangki plg bsr 5000 liter buka 24 jam Hub. Jl. Lombok / Yulius Usman Gg. 3/216 Mlg Tlp. (0341) 329517, hari libur tetap buka

ATOM clinic handphone service semua jenis HP, hardware dan software Jl. Bendungan Sutami No. 6 Sumber sari (depan kampus UMM II) telp: 0341 579998 Pin: 268BD5B7

BG-07/12

NIA Massage kebugaran dgn pelayanan ramah and sopan. Khusus panggilan ke Hotel Hub.081335039157 BG-17/11

RENTAL komputer SIDQI melayani print cetak foto dll. Jl.Kelud No. 45 depan Kapolsek Klojen Hub: Abd.Wahid 085931021522 “MURAH BERKUALITAS” BG-17/12

daerah dinoyo, gaji tetap, wanita usia maks 30 th, pulang sore, penampilan rapi & bersih. Sms 087859402772 MP-Cari : Pemegang Hand Phone yang pengen tambahan penghasilan sampai jutaan rupiah. halal & mudah, bukan MLM..daftar gratis!! SMS #daftar gratis#nama#alamat# Kirim ke : 0822.3172.7899 MP-Cari : Kary. Foto Copy Jujur,Niat Kerja,Pengalaman Hub 085649881818 MP-CARI : Tenaga laki2 serabutan, punya motor, sim C, jujur, rapi, lulusan SMA/SMP, max 25th, tahu daerah malang raya, gaji 750rb/bln. Telp/sms ke 0816554143 MP-CARI : MARKETING ONLINE & LAPANGAN BISA DESAIN / AUTOCAD/3DGAJIS/D5JTLANGSUNG KIRIM LAMARAN KE JL. RAYA KASIN NO.170AMPELDENTOKARANGPLOSO (INFO 0341-2801809) MP-CARI : agen TIRE GUARD gel anti bocor ini tahan hingga 2th, baru dipasaran keuntungan hingga 40% minat silakan sms nama almt lgkp ke 081805131258 Mp-cari: etalase ukuran panjang 1 mteran bekas harga sesuai.085655637525 Mp-cari : spr penagih kirim sa cv pr atau wnt 40thn pengalaman dibidang niat kerja jujur bertanggung jawab bs

AERRO LAUNDRY spesialis cuci sofa, springbed, kursi kantor, karpet, karpet permanen, gordyn, jok mobil, obras karpet dll siap dtg ketempat anda 24 jam non stop hari lbr ttp bka mlyani hotel, kantor, & perumahan Juga mlyni laundry kiloan hub. 0341-7077 376/736 7077/ 085646604841 ruko sulfat boulevard kav. I BG-26/11

KULINER DEPOT MANINJAU sedia masakan Jawa & madura mnrima psnn nasi Bungkus, rantang, kotak, kuning, tumpeng. Buka setiap hari mulai 05.30. Jl. Danau Maninjau No. 91/ 711842

BG-26/11

STASIUN TIKET. Solusi Penjual tiket transportasi dengan harga ter murah dan pengiriman paket kilat se-Indonesia. Hub: Jl. Tru nojoyo 46 F-1 Malang. Telp 0341-322777. web site: www. stasiun tiket .com BG-29/11

KOMPUTER CENTRA COMPUTER –TOSHIBA-LENOVO-ASUS- Spesialist Store Toshiba N at kasir, Finger Print paling murah kualitas ter jamin..!!! ISI TO NER Mulai 55rb, bisa Infus GRATIS, Ambil antar service. Hub. Jl. Panjaitan 111 Mlg telp. 5765939037898

BG-31/11

BG-19/11

ASHAFA Bodymist Aromaterapi ada 18 aroma. Hrga grosir Jl. Kyai Tamin I/9 Hub. 081933011366/ 083114210902/ BB.332FF78D

BG-12/12

BG-31/11

BG-23/11

BG-4/1

DIJUAL triplek meranti 3-18ml hub. 081937736100 (ex KARYA SAKTI)

DIJUAL Rumah tipe 47. Luas tanah 105 m2. Alamat Perum Tirtasani Blok M2 no.6. Karangploso Malang Hub: 082139529736

BL-19/11

SURYA MANDIRI GORDYN. Sedia sgl mcm Gordyn, Vitrage, Vertikal Blind.Horizontal Blind,accesories dll.Anda tlp kami dtg Jl.Ry.Pakis Tlp. 03418696529,085855989910

DANA tunai bunga 0,77 %/bln jaminan bpkb mobil PT BPF Jl.Kahuripan 5 tlp 0341-7066110

BL-1/12

BG-2/11

BG-26/11

RUPA-RUPA MEBEL Nusantara menerima cash & kredit kursi, sofa, almari, sping bed dan segala peralatan rumah tangga. Hub Jl. Agus Salim No. 18-20 Batu. Tlp. 0341-592444

BG-19/11

DIKONTRAKKAN Perum Type 27 Renovasi + perabotan, lokasi belakang BNS, nego. Hub. 081334512426. Perum Puri Indah triple O Blok K3 No.25 Beji-Batu DJL rmh dan tnh 1370 m2. kyai Tambak Deres. Sby. Hub. 081916492079/085755130040

BL-17/11

BG-26/11

BERKAH JAYA AC, service AC mobil/split, kulkas, m-cuci, wtr heater, dll. 03415334555 / 5430 345 Jl. Cengger Ayam 30A

BG-31/11

“MILENIUM MASSAGE” dgn tenaga wanita muda professional khusus panggilan ke hotel hub: 085774410568 no sms

KOMPUTER PUSAT GROSIR & SERVICE LAPTOP &PRINTER Printer : IP2770 Lkp infuse 459rb, Mp287 Lkp infus 659rb, T13= 615rb, BISA INFUS GRATIS Lap top : Acer AOD270 Dualcore 2,5jt-an, Compaq CQ43 3,4jt-an disini semua plg MURAH dan plg berkualitas, CEEK..!! Hub : Jl. Galunggung No.91Mlg Telp. 558440-9634440 Hp. 085 735 607111-0821 31475761

BG-29/12

BG-23/11

PIJAT APA anda membutuhkan jasa body Spa, pijat capek2, terapi vitalitas silahkan call saya mbak Evi di no. 081252749612 maaf khusus terima panggilan saja ok tunggu call anda makasih BG-07/12

PENGOBATAN PENGOBATAN alternative pijat refleksi mngobati sgala sgala mcm pnyakit, stroke, darah tinggi, kanker dll Jl. Kbnsari 2 skun (dpn Gg. salak) T. 03414333882 BG-24/12

TOUR & TRAVEL “BOROBUDUR TRANS” “Penjor” = mlg-dps PP “Buana”= mlg-blt, TL Agung Trenggalek PP “Surya”= mlg-jember PP346966/ 359155/ 7751155

MALANG POST Korane Arek Malang

since 1998

BG-30/11

“YONO TRANS” Mlg-Sby-Prk PP. Bondowoso 1B Mlg 03412194639/ 081334614154 .Tiket Pesawat/ Laut, Tour Wisata, Rent Car BG-30/11

ANGKASA RENT CAR melayani sewa mbl: APV Arena, Xenia, Avanza, Kijang LGX, Mercy pengantin, Grand max, Grand Livina. Travel Mlg-Juanda/ Perak/ Srbya. Carter sgl jursn. telp/Hp: 0341-7324064/ 081 55373516/ 0819318 71298

Jl. Sriwijaya 1-9, Malang www.malang-post.com

BG-31/11

SURYA TOUR & TRAVEL PUSAT NYA TRAVEL SGL JU RUSAN Melayani Bis mlm, Pswt, Kapal laut, Carter mbl, pkt ke sgl jurusan. Jl. Trunojoyo 10 E telp. 0341-354117. Web site: www. surya travel. com. BG-29/11

TYFAGAS TRANSPORT drop juanda, carter, sewa mobil bromo hub: 0341-9422477 082131896481 BG-07/12

BG-30/11

(PRATAMA AHLI SEDOT WC ) melayani sedot wc got buntu dll. Jl. Dirgantara VI B XI no.23 sawojajar mlg tlp.0341-7647878/7630312 hr libur tetep buka. BG-19/12

DICARI alat second. Perkan toran & mixer, Video, Per alatan Shooting Video. hub: 081803830045 BG-31/11

kerja tim fasilitas gaji pkk bln komisi bonus lmm ke pt trio indah sukses jl perunggu utara q5purwantorohub 0341 482407up kamim MP-Cari : Penjahit sprei + sulam. Hubungi 085-234-605-446) MP-Cari:Teknisibisarakitnjaringankomputer diutamakan pengalaman, lulusan SMK umur maksimal 25 tahun gaji awal 1juta,hub0341-7807018/08125254672, tlp saja tdk sms. MP-CARI:TENAGABISALAS,NGECAT DUCO, PERKAYUAN INTERIOR, ALMUNIUM KUSEN, KONTRUKSI, BANGUNAN & SERABUTAN. FASILITAS : GAJI, UM, UT, HUB. CV. LINTANG ABADI JL. RAYA KASIN 170 AMPELDENTO KARANGPLOSO TELP. 0341-2801809 / 081555992213 MP-Cari : Ps2-3.Tv.Lcd.Led.Dll kondisi Baik atau Rusak hub.0341 9350976. MP-CARI: cari hp Esia GSM ditukar dg hp Esia CDMA. Tlp. 085855845706. MP-cari : pemborong pekerjaan pasang keramik, closet, pintu pvc untuk 20 kamar mandi di malang. Hub.081.3333.22.456 MP-CARI : AGEN PENGHEMAT BBM 100ML HARGA 15RB. AGEN 11RB. UTK 50LITER BBM. HEMAT 30% TERBUKTI JEMBER MALANG HANYA 17RB TELAH TERUJI 7TH, BARU BEREDAR DIPASAR. INFO HUB. +6285749445469 LAYOUTER: DJ AMIEL


SENIN, 9 DESEMBER 2013

Borussia Dortmund

Bisa Makin

Kelam

DORTMUND-Hari-hari berat menanti Borussia Dortmund di pekan kedua Desember. Usaha mereka untuk kembali merangsek ke jajaran dua besar Bundesliga menemui jalan buntu lagi. Kebuntuan tersebut berpotensi menular ke kiprah mereka di Liga Champions yang akan menjalani laga terakhir di fase grup. Borussia Dortmund takluk 0-1 dari Bayer Leverkusen dalam lanjutan Bundesliga 1 di Signal Iduna Park, kemarin (8/12) dinihari WIB. Hasil itu membuat Dortmund terkunci di peringkat ketiga dengan merangkum 31 poin. Sementara, Leverkusen kian kukuh di peringkat kedua dengan 37 poin, atau tertinggal empat poin dari Bayern Muenchen di puncak klasemen. Kemenangan tim tamu dipersembahkan oleh gol cantik Son Heung-min pada menit ke-18. Pemain asal Korea Selatan itu menguasai bola dari passing Gonzalo Castro yang memanfaatkan kesalahan pemain bertahan Dortmund Manuel Friedrich. Setelah mengecoh kiper Roman Weidenfeller, Heung-min memastikan keunggulan Leverkusen. Kekalahan tersebut jadi yang keempat bagi Dortmund di Bundesliga musim ini. Mereka pun kian jauh dari Bayern yang di laga sebelumnya menang 7-0 di kandang Werder Bremen. Dortmund yang musim lalu jadi runner-up di Bundesliga dan Liga Champions di bawah Bayern, tertinggal sepuluh poin. “Jika ingin menaklukkan Leverkusen, Anda harus bermain sangat baik. Kami tidak melakukan hal itu,” kata Juergen Klopp, pelatih Dortmund pada Bild. Dalam laga itu, Dortmund masih tak diperkuat dua pilar

di jantung pertahanan, Mats Hummel dan Neven Subotic, juga Marcel Schmelzer dan Ilkay Guendogan. Gelandang tim nasional Jerman Marco Reus juga berada dalam kondisi yang belum sepenuhnya fit, hingga Klopp hanya memasangnya di 30 menit terakhir. Meski sempat bangkit usai kebobolan, tak banyak peluang berbahaya yang tercipta bagi Dortmund. “Kami terlalu pasif dalam penyelesaian akhir. Kami meningkatkan permainan pada babak kedua, namun kami tidak bermain seperti biasanya,” lanjutnya. Tapi bukan hanya kekalahan itu yang membuat Klopp pusing menuju pertengahan pekan ini. Daftar cedera Dortmund kian panjang sebelum mereka bertandang ke kandang Marseille untuk menjalani matchday 6 Grup F Liga Champions. Padahal, laga tersebut jadi laga wajib menang untuk memastikan posisi mereka di fase knockout. Dua gelandang Dortmund, Nuri Sahin dan Sven Bender berada dalam kondisi yang meragukan menuju Marseille. Pilihan Klopp di lini tengah pun kian terbatas. “Kami akan menunggu hasil diagnosis sebelum laga Liga Champions. Ini saat-saat tak mudah bagi kami. Cedera Sahin dan Bender terlihat tak baik, mungkin parah. Hal ini akan membuat kami kesulitan pada laga selanjutnya,” tutup Klopp. Untuk menjamin lolos ke 16 besar Liga Champions, Dortmund harus menang melawan Marseille. Dortmund memiliki 9 poin sama dengan napoli, sementara Arsenal berada di puncak dengan 12 poin. Di waktu bersamaan, Napoli menjamu Arsenal. Napoli menang dan Dortmund gagal menang, maka Arsenal dan Napoli yang mewakili Grup F. (ady/jpnn/jon)

Mourinho Akui

Chelsea Bermasalah LONDON - Jose Mourinho tak bisa menyembunyikan kekecewaannya setelah Chelsea ditekuk Stoke City dengan skor 2-3 di pekan ke-15 Premier League, Minggu (8/12) dini hari. Kekalahan tersebut membuat Chelsea kini melorot ke urutan ketiga klasemen sementara. Kans Chelsea untuk merebut gelar juara juga bakal semakin berat seandainya Arsenal bisa menekuk Everton malam nanti. Jika itu terjadi, Chelsea bakal tertinggal tujuh angka dari The Gunners, julukan Arsenal. Mourinho mengatakan, anak asuhnya sebenarnya tampil dengan baik. Sejumlah peluang emas juga didapat. Namun, pelatih berjuluk The Special One tersebut menyesalkan finishing touch anak asuhnya. “Setelah 30 menit kami seharusnya menang 3-0 atau 4-0. Namun, kami tak bisa melakukannya. Kami bermain baik di awal pertandingan. Sayangnya kami tak bisa menambah gol. Kini kami berada dalam masalah,” terang Mourinho di laman Goal, Minggu (8/12). Meski begitu, mantan pelatih Inter Milan tersebut melihathal positif yang ditunjukkan anak asuhnya. Menurut Mourinho, Eden Hazard dkk mampu menunjukkan determinasi dan sikap pantang menyerah yang kuat. “Tim ini selalu ingin menyerang. Tim ini selalu ingin menguasai bola dan memiliki inisiatif. Sayangnya, di akhir pertandingan, kami tak bermain baik. Sebab, kami bermain di bawah kendali Stoke,” tegas mantan nahkoda Real Madrid tersebut. (jos/jpnn/jon)

OPTIMIS: Timnas Uruguay yakin bisa mengalahkan Inggris di Piala Dunia.

Uruguay Optimistis Pecundangi Inggris guay tersebut, negaranya memiliki kekuatan yang lebih hebat dibanding Inggris. Poyet menyoroti lini depan Uruguay yang dianggap sangat berbahaya. Dengan duet Luis Suarez dan Edinson Cavani, Uruguay berpotensi membuat kejutan besar. Selain bakal bersua Inggris, Urugay juga mesti berjibaku kontra Italia dan Kostarika.

“Jika saya harus memilih Uruguay atau Inggris, saya akan bertaruh untuk kemenangan Uruguay. Saya tak asal bicara. Mereka berkumpul dalam waktu yang cukup lama dan sangat kuat,” terang Poyet dalam wawancara dengan Daily Star, Minggu (8/12). Duet Suarez-Cavani dianggap menjadi keuntungan besar bagi Uruguay. Kebetulan, keduanya juga tengah tajam.

Suarez yang membela Liverpool sudah melesakkan 14 gol. Sementara, Cavani yang berbaju Paris St Germain sudah mengoleksi sebelas gol. “Uruguay memiliki system permainan yang bagus. Mereka adalah lawan yang sangat sulit untuk dihadapi. Mereka memiliki skema permainan, komitmen serta dua penyerang yang sangat bagus,” tegas Poyet. (jos/jpnn/jon)

Grass Roots Indonesia U-12 Tournament

Wilayah Malang Dimulai

MUHAMMAD CHOIRUL / MALANG POST

HARI PERTAMA: Salah satu partai Grass Roots Indonesia U-12 Tournament Road to Gothia Cup Sweden 2014 wilayah Malang digelar kemarin. MALANG–Turnamen tahunan bertajuk Grass Roots Indonesia U-12 Tournament Road to Gothia Cup Sweden 2014 kembali digelar. Untuk zona Jawa Timur seri wilayah, Kota Malang

Raka deny/jpnn

Jose Mourinho

AS Roma Akhiri Kutukan Seri

Raka deny/jpnn

SUNDERLAND - Pelatih Sunderland, Gustavo Poyet tak mau ketinggalan memberikan prediksinya di Piala Dunia 2014. Terutama mengenai Grup D yang disebut-sebut sebagai grup neraka di Brazil mendatang. Poyet optimistis, Uruguay bisa menuai hasil bagus di fase grup. Salah satunya ialah dengan menekuk Inggris. Menurut legenda hidup Uru-

22

ditunjuk sebagai tuan rumah. Sebanyak 16 tim mengikuti seri Wilayah Malang yang dibuka Minggu (8/12), kemarin. Pertandingan itu dilaksanakan di lapangan luar Stadion Gajayana.

Ke-16 tim tersebut berasal dari beberapa daerah di Jawa Timur. Diantaranya dari Banyuwangi, Jember, Blitar, Mojokerto, Sidoarjo, Tuban, Gresik, dan Malang. Nantinya, semua tim ini akan berebut gelar juara dalam turnamen yang digelar dengan sistem setengah kompetisi itu. 16 tim tersebut sebelumnya telah melalui proses seleksiyang diadakan melalui play off di masing-masing daerah sejak sekitar sebulan lalu. Dari play off tersebut, terpilihlah 16 tim yang bertanding di seri wilayah Malang ini. Juara dalam turnamen itu akan melaju ke zona nasional untuk memperebutkan posisi puncak sekaligus tiket menuju Gothia Cup di Swedia yang rencananya akan digelar pada bulan Juni 2013 mendatang. Wakil dari Kota Malang sendiri ada enam tim yakni Banteng Muda, Bledek Biru, Malang Putra, Ken Arok, Veteran 2000, dan Nusantara. Tim binaan Pengcab PSSI Kota Malang, Banteng Muda merupakan juara bertahan yang sejak dua tahun berturut-turut selalu mewakili Indonesia di Swedia. Menurut Pemimpin Pertandingan Grass Roots Indonesia U-12 Tournament Seri Wilayah Malang, Muhammad Haryono, even ini memiliki banyak

manfaat bagi pembinaan pemain usia muda. “Untuk bagaimana menanamkan tanggung jawab, disiplin dan konsekuen menjunjung tinggi fair play,” ujarnya kepada Malang Post. Selain itu, ia yakin output yang dihasilkan dari turnamen ini juga bagus. “Untuk mencetak pemain-pemain masa depan yang berdedikasi dengan mental yang bagus,” terang Muhammad Haryono. Dalam pertandingan kemarin (8/12), masing-masing tim melakoni tiga pertandingan. Pertandingan selanjutnya akan kembali digelar pada 22 dan 23 Desember mendatang. Setelah pertandingan hari pertama itu, dua wakil malang bersaing ketat di papan atas kelasmen sementara. Bledek Biru bercongkol di puncak, sedangkan Banteng Muda menempel ketat di posisi kedua kelasmen sementara. Tim binaan Pengcab PSSI Kota Malang, Banteng Muda sukses meraih poin penuh di tiga pertandingan yang dilakoninya. Menghadapi Nusantara, Banteng Muda unggul tipis 1-0. Selanjutnya melawan Putra Magenda, Banteng Muda menang dengan skor 2-0. Banteng Muda unggul 3 gol tanpa balas saat menghadapi Jember Putra dengan hasil akhir 3-0. (mg11/jon)

ROMA-Gol tendangan kaki kanan Mattia Destro dari jarak dekat pada menit ke-67 mengakhiri krisis kecil AS Roma. Selalu stagnan dengan meraih seri dalam empat laga Serie A, Roma akhirnya kembali ke jalur kemenangan, membekap Fiorentina dengan skor 2-1 (1-1) di Olimpico semalam. Sebelum lahirnya gol Destro, bayangan hasil imbang kembali menghantui Roma. Mencetak gol cepat lebih dulu pada menit ke-7 melalui bek kanan Maicon, Fiorentina berhasil menyamakan kedudukan via tendangan keras kaki kiri Juan Vargas pada menit ke-29. Destro lalu tampil sebagai pahlawan. Menjalani debut musim ini usai sembuh dari cedera lutut kiri, Destro dengan sempurna memanfaatkan assist manis Gervinho pada menit ke-67. Striker berusia 22 tahun itu masuk sebagai pengganti Alessandro Florenzi pada menit ke-57. Dalam pertandingan ini, Roma bermain dengan 10 orang karena Miralem Pjanic terkena kartu kuning kedua pada menit ke-89. Namun terusirnya Pjanic tidak berpengaruh karena posisi Roma sudah di atas angin. Kemenangan ini membuat Roma kembali memanaskan persaingan dengan Capolista Juventus yang sebelumnya mengandaskan Bologna 2-0 (7/12). Memiliki poin 37 hasil 15 pertandingan, Roma sekarang berselisih tiga poin dari Juventus. “Mencetak gol sangat luar biasa. Saya tidak bermain dalam waktu yang sangat lama. Namun, saya sekarang sudah kembali !,” girang Destro kepada Sky Sport Italia. Sanking girangnya, Destro bahkan sampai membuka jerseynya hingga mendapatkan kartu kuning. “Saya kira, kami bermain dengan performa mantap melawan tim bagus seperti Fiorentina. Ini adalah kemenangan yang sangat penting,” tegasnya. Destro sudah tidak bermain sejak Euro U-21 2013 Juni lalu. Bersama Roma, Destro terakhir berlaga pada Mei lalu karena serangkaian cedera terutama yang terparah pada lutut sebelah kirinya. Allenatore Roma Rudi Garcia mengaku sangat gembira dengan kemenangan ini. Bahkan untuk pertama kalinya, pria asal Prancis ini dengan optimistis menyebut timnya bisa berkejaran dengan Juventus untuk memburu scudetto. “Hari ini yang menjadi berharga bagi kami adalah menang dan saya sangat bahagia baik untuk pemain maupun untuk fans,” ucap Garcia seperti dilansir dari Sky Sport Italia. “Ini juga bagus bagi Destro yang sudah tidak bermain dalam waktu yang sangat lama. Dia bermain baik, mengubah jalannya pertandingan, dan mencetak gol,” imbuh Garcia. Tidak lupa, Garcia juga memuji penampilan kiper Morgan De Sanctis. Tercatat, lima kali De Sanctis melakukan penyelamatan bagus dalam laga ini. “Dia memiliki pengalaman yang sangat panjang. Kesalahannya pada pertandingan di Bergamo (melawan Atalanta pekan lalu) sudah dilupakan,” papar mantan pelatih Lille itu.(nur/jpnn/jon)

Mattia

Destro

REDAKTUR: JONS, LAYOUTER: ABDEE


AREMA CRONUS

Gustavo Pamer Kostum Arema MALANG – Gustavo Lopez semakin dekat saja untuk datang ke Malang. Bahkan, ������������������������� niatannya berkostum Arema Cronus sepertinya sudah bulat. Gustavo bahkan berani memamerkan fotonya saat membawa kostum away Singo Edan berwarna biru hitam di akun Twitter-nya, @ gustylopez8. Meskipun belum menandatangani kontrak secara resmi dengan Arema, Gustavo tampak sangat bangga bisa memamerkan kostum ketiga Arema untuk laga away musim 2012/2013 itu. Jersey away ketiga milik Arema ini dipajang beberapa hari lalu dalam salah satu Twitpic-nya. Twit Gustavo ini langsung mendapat respon positif serta retwitt yang begitu banyak dari Aremania. Tampaknya. Gustavo sudah hampir

pasti berkostum Arema untuk musim 2013/2014. Namun, pemain yang pernah membela Persela Lamongan ini berujar dalam Twitter-nya, kepastian membela Arema baru bisa di­ketahui tanggal 10 Desember nanti. “Tunggu tanggal 10, God Bless,” ungkap Gustavo dalam Timeline Twitter. Pemain asal Argentina itu memang digadang-gadang menjadi playmaker Arema musim depan. Gustavo sendiri sudah tertarik sejak lama dan menyatakan minatnya bergabung bersama Cristian Gonzales dkk. Namun, sampai saat ini ia masih bersiap merapat ke Malang, langsung dari Argentina. Tanggal 10 adalah waktu kedatangan Gustavo, sesuai informasi dari internal klub Arema. Manajemen sendiri masih menantikan

kedatangan pemain berusia 30 tahun itu untuk sampai di Bhumi Ngalam. General Manager Arema, Ruddy Widodo mengungkapkan, Gustavo adalah bagian dari plan B, setelah Guy Bwele yang berposisi sebagai gelandang bertahan tidak jadi datang ke Malang. “Gustavo adalah plan B, karena dia sudah bilang mau nunggu, akhirnya, Guy Bwele beanr-benar tak datang, jadi kita gunakan Gustavo sebagai gelandang asing,” terang Ruddy. Bagi manajemen, Gustavo adalah pemain yang sudah lama masuk daftar pemain incara tim pelatih sejak musim lalu. Namun, baru musim ini Arema bisa mendekati pemain yang diageni oleh Eko Soebekti tersebut. Jika resmi menjadi pemain Arema, maka Gustavo bakal dibebani posisi playmaker.(fin/jon)

Pengalaman Luar Biasa KEPANJEN - Dua gol pemain pengganti Arema Indonesia, Hendro Siswanto (menit 46) dan Sunarto (menit 74) membuyarkan mimpi DC United untuk merengkuh tiga poin di Stadion Kanjuruhan, Minggu (8/12) kemarin. Singo Edan mampu menunjukkan keperkasaannya sebagai penguasa Bhumi Ngalam dengan mengandaskan DC United,2-1. Hasil ini memperpanjang rekor tak terkalahkan Arema di Stadion Kanjuruhan melawan tim luar negeri. Sebelum DC United, ada Loyola Meralco Sparks, Central Coast Mariners dan Eintracht Frankfurt U-23 yang gagal mengatasi ketangguhan Arema di Malang. Sayangnya, kemenangan ini tercoreng oleh gol balasan Luis Silva menit 51, karena kegagalan kiper Arema mengantisipasi bola tendangan jarak jauh. Duet pelatih Suharno-Joko “Gethuk” Susilo menyebut bahwa kesalahan tidak sepenuhnya terletak pada Ahmad Kurniawan. “Itu murni kesalahan tim, harusnya pemain terdekat yang menutup ruang tembak dari pemain DC United, tidak bisa menyalahkan satu pemain saja,” ujar Suharno, saat pressconference semalam.

Meski demikian, kemenangan atas DC United ini tetap jadi pengalaman yang luar biasa bagi Suharno-Gethuk. Karena, kemenangan ini bisa menambah pengalaman Arema untuk berlaga melawan tim luar negeri. “Ini pengalaman luar biasa, kami bisa mengalahkan DC United. Ini bagus untuk pemain kami,” terang mantan pelatih Persibo Bojonegoro itu. Namun demikian, Suharno menyebut bahwa tim ini masih belum lengkap. Ada banyak pemain yang masih harus memulihkan kondisinya. Alberto Goncalves masih dipaksakan main meskipun fisiknya tak maksimal. Begitu juga Arif Suyono, Samsul Arif dan Juan Revi yang akhirnya dikeluarkan dari lapangan pada babak kedua. “Ada banyak pemain yang fisiknya masih belum siap. Beto kita paksakan, begitu juga Samsul Arif, Keceng dan Juan Revi,” terang Suharno. Andai fisik para pemain tersebut bagus, Arema cukup berpotensi me­ ngungguli DC United lebih lagi. Namun, Suharno mengakui DC United tidak bermain jelek. Permainan khas sepakbola modern yang mengandalkan kerjasama tim dan kolektivitas pun dipertontonkan DC United. (fin/jon)

KOSTUM AREMA: Gustavo Lopez memamerkan kostum Arema di twiternya.

Pastikan Gelar TC di Pacet MALANG – Skuad Arema Cronus sudah hampir lengkap. Tinggal menunggu empat pemain lagi, yakni Kurnia Meiga, Dendi Santoso serta duo naturalisasi Greg Nwokolo dan Victor Igbonefo, maka skuad Singo Edan bisa mempersiapkan diri jelang kompetisi musim depan. Termasuk, menjalankan agenda Training Center. Sampai sekarang, belum ada kepastian terkait kapan TC bakal dimulai. Namun, dari sumber yang digali Malang Post, kabarnya TC untuk Ahmad Bustomi dkk bakal digelar di Pacet, kaki Gunung Arjuno, Mojokerto. ”TC akan dilaksanakan di villa milik salah satu pejabat manajemen Arema,” terang narasumber internal klub. Villa milik salah satu pejabat manajemen Arema tersebut bakal menjadi pusat penggemblengan Irsyad Maulana dkk jelang kompetisi musim 2013/2014. Posisi Pacet yang berada di lereng pegunungan pun menjadi alasan kuat untuk menggelar TC. Kondisi udara yang minim oksigen, bisa membantu program pembentukan stamina dan fisik pemain. Narasumber internal menyebut,

Arema segera menggelar TC begitu pertandingan ujicoba persahabatan internasional lawan DC United selesai. ”Setelah melawan DC United, Arema memiliki waktu beberapa hari, mungkin jeda waktu tersebut yang digunakan untuk TC,” terangnya. Pelaksanaan TC di Pacet menjadi agenda penting untuk pembentukan tim atau team building. Seperti yang diungkapkan oleh pelatih Arema Joko ”Gethuk” Susilo, program TC sudah jadi bagian jadwal tim selama pre season yang disetorkan ke manajemen Arema. ”Kita laksanakan TC bukan untuk urusan teknis, tapi lebih kepada membangun chemistry serta kekompakan tim. Kita ingin bangun karakter para pemain,” terang Gethuk. Soal jadwal dan tempat pelaksanaan TC, pelatih yang berduet dengan Suharno itu menyerahkan sepenuhnya kepada manajemen. Tahun lalu, TC Arema di Batu, tepatnya dipusatkan di Agrowisata Hotel. Sebelumnya, TC juga sempat dilaksanakan di Pantai Balekambang. Namun, TC kali ini bakal jadi TC pertama Arema di Pacet, setidaknya dalam kurun dua tahun terakhir.(fin/jon)

Arema Resmi Ikuti Piala Gubernur MALANG – Setelah tarik menarik kepentingan, Arema Cronus akhirnya bersedia menjadi salah satu tuan rumah Piala Gubernur 2013. Turnamen yang diselenggarakan oleh Asosiasi PSSI Provinsi Jawa Timur itu bakal digelar pada tanggal 14 hingga 22 Desember 2013. Kepastian ini diungkapkan dalam surat pernyataan manajemen yang ditandatangani oleh Ketua Panpel Abdul Haris dan General Manager Arema Ruddy Widodo. Dalam surat tersebut, Arema bersedia menjadi tuan rumah Piala Gu-

bernur 2013 dengan beberapa persyaratan yang diajukan ke Asosiasi PSSI Jawa Timur. Panpel Arema meminta untuk diberi bantuan biaya penyelenggaraan dari pihak Asosiasi PSSI Jawa Timur sebesar 50 persen dari total biaya penyelenggaraan. “Arema sebenarnya sudah tidak mau menjadi tuan rumah karena defisit anggaran yang terlalu besar tahun lalu,” tandas narasumber internal klub. Tahun lalu, Arema me­ ngalami defisit karena biaya penyelenggaraan yang membengkak. Sehingga, Arema se-

benarnya sudah kapok menjadi tempat penyelenggaraan Piala Gubernur. Tahun lalu, Arema menjadi tuan rumah tunggal dalam gelaran Piala Gubernur. Ia harus ngopeni banyak tim di Malang agar bisa tetap terakomodasi dengan baik. Pendapatan dari tiket saat itu tidak maksimal karena hanya laga Arema saja yang ramai, sementara laga tim lain sepi. Tak heran, panpel Arema me­ ngalami defisit anggaran. Yang lebih miris lagi, ternyata Asosiasi PSSI Jawa Timur masih “memeras” tuan rumah Arema dengan

meminta kompensasi penyelenggaraan di Malang, sebesar Rp 100 juta. Klub berlogo singa ini pun menolak untuk memberi kompensasi tersebut. “Tentunya Arema tidak mau beri kompensasi untuk Piala Gubernur, beban biaya jadi tuan rumah saja sudah berat, masa diminta uang lagi oleh PSSI,” tuturnya. Sementara itu, pihak Arema sendiri memastikan bahwa pembatalan laga lawan Sabah FA juga demi mengikuti Piala Gubernur. Pelatih kepala Suharno menyebut bahwa Arema membutuhkan

waktu istirahat usai melawan DC United. “Kita butuh waktu usai lawan DC, karena itu kita istirahatkan tim sebaik mungkin, dan membatalkan pertandingan lawan Sabah FA,” tandas pelatih asal Klaten ini. Pembatalan ini juga bertujuan memberi waktu bagi Arema untuk mempersiapkan diri berlaga di Piala Gubernur. Kabar yang dihimpun menyebut, Arema dipaksa ikut Piala Gubernur karena permintaan salah satu sponsor utama Piala Gubernur. Tanpa Arema, sponsor utama tersebut tidak mau mensponsori turnamen ini.(fin/jon)

SENIN, 9 DESEMBER 2013

23

Benar-benar Edan! g

Sambungan dari Halaman 24

Di menit 9, giliran DC United yang melakukan sera­ ngan. Menerima umpan lambung dari sayap kiri, tendangan salto Luis Silva masih melambung di atas mistar Ahmad Kurniawan. Peluang itu belum mampu merubah skor kaca mata. Semenit berselang lagi-lagi Luis Silva membuat pertahanan Arema was-was. Penetrasi pemain nomor 12 itu gagal berbuah gol setelah penyelesaian akhirnya melebar. Menit 14, Arema kembali mendapat peluang melalui Beto Goncalves. Namun pemain belakang DC United bisa menghalangi Beto mencetak gol dengan menjatuhkannya. Sayang wasit tak melihat hal tersebut sebagai pelanggaran. Semenit berselang Arema mendapat tendangan bebas yang dieksekusi langsung oleh Ahmad Bustomi. Sepakan kapten timnas itu belum mampu mengubah kedudukan karena membentur pagar pemain DC United. Pada menit 21, kerjasama satu dua Samsul Arif dan Beto merepotkan barisan belakang DC United hingga menghasilkan kemelut, namun gagal berbuah gol. Semenit setelahnya, giliran DC United yang mendapat peluang melalui tendangan keras Conor Doyle, namun tendangan itu masih melambung tinggi. Pada menit 29, peluang emas Gonzales memanfaatkan umpan Benny Wahyudi gagal diselesaikan dengan baik. Begitu juga dengan peluang emas Arema di menit 43. Sundulan Beto memanfaatkan tendangan sudut nyaris menjebol gawang DC United bila bola tidak diselamatkan salah seorang pemain belakang. Hingga turun minum skor imbang 0-0 bertahan untuk kedua tim. Di babak kedua, Arema langsung tampil menyerang. Alhasil, pertandingan 45 menit kedua baru berjalan satu menit, Hendro Siswanto yang baru saja masuk menggantikan Juan Revi sukses mencetak gol melalui tendangan kerasnya setelah memanfaatkan umpan Beto. Gol tersebut membuka skor menjadi 1-0 untuk Arema. Tertinggal satu gol, DC United berusaha membalas. Sera­n gan demi serangan dilancarkan tim berkostum putih-putih itu. Beruntung Munhar dkk beberapa kali mengamankan pertahanan Arema. Pertahanan Singo Edan akhirnya jebol di menit 51. Adalah Luis Silva yang menjadi pahlawan untuk menyamakan kedudukan melalui tendangan jarak jauh. Lesakkan Luis Silva gagal diantisipasi Ahmad Kurniawan sehingga mengubah skor menjadi imbang 1-1. Luis Silva lagi-lagi menjadi momok yang merepotkan barisan belakang Arema. Menit 56 ia melakukan penetrasi, beruntung penyelesaian akhirnya masih melambung tipis sehingga gawang Arema masih aman. Arema nyaris kembali unggul di menit 61. Berawal dari pelanggaran yang dilakukan pemain belakang DC United kepada Beto, wasit langsung memberi hadiah tendangan bebas. Eksekusi Ahmad Bustomi sempat ditepis kiper. Bola pantul berhasil diamankan barisan belakang DC United. Menit 69 Gonzales lagi-lagi mendapat peluang emas saat hanya tinggal berhadapan dengan kiper. Namun mantan pemain Persib Bandung itu sudah terlebih dahulu berada dalam posisi offside. Aremania kembali bersorak di menit 74 setelah tim kebanggaannya mencetak gol kedua. Memanfaatkan umpan dari Irsyad Maulana, tandukan Sunarto berhasil menjebol gawang tim asal Amerika Serikat itu. Arema kembali unggul dengan skor 2-1. Pada menit 77 pertandingan sempat terhenti beberapa menit akibat asap flare yang memenuhi stadion. Setelah dilanjutkan, kedua tim kembali bermain apik. Jual beli serangan diperagakan keduanya, namun tidak satupun peluang yang berhasil dikonvensikan menjadi gol. Hingga wasit meniup peluit panjang tanda pertandingan usai, skor 2-1 bertahan untuk kemenangan Arema. (mg11/jon)

Launching Disiarkan Langsung MNC g

Sambungan dari Halaman 24

Selain menggandeng MNC, launching tim yang digelar di Stadion Kanjuruhan itu kabarnya juga bakal mempertandingkan laga ujicoba untuk melengkapi acara. Band asal Jakarta, Kotak disebut-sebut juga hadir di Stadion Kanjuruhan sebagai bintang tamu launching Arema.(fin/jon)

GUEST GESANG/MALANG POST

LAGA INTERNASIONAL: Partai Arema Cronus melawan United DC benar-benar berkualitas karena kedua tim tampil sangat bagus. Aremania pun memberikan dukungan penuh kepada Ahmad Bustomi dkk.

REDAKTUR: JONS, LAYOUTER: REP


AREMA CR NUS

SENIN, 9 DESEMBER 2013

The PO W IS OU ER RS

24

FOTO-FOTO: GUEST GESANG/MALANG POST

LUAR BIASA: Arema Cronus benar-benar luar biasa. Bertanding di Stadion Kanjuruhan, tadi malam, tim asal Amerika Serikat United DC digasak dengan skor 2-1.

Benar-BENAR

EDAN!

MALANG - Arema Cronus yang dipersiapkan menghadapi kompetisi Indonesia Super League (ISL) musim depan benar-benar edan. Bertanding di hadapan ribuan Aremania yang memenuhi Stadion Kanjuruhan, Minggu (8/12) malam, Arema Cronus terus menggempur

Launching Disiarkan Langsung MNC MALANG – Kabar tentang Arema Cronus selalu menjadi bahan berita yang menarik

bagi masyarakat sepakbola Indonesia. Tak heran, launching tim Singo Edan pun di-

kabarkan bakal disaksikan oleh masyarakat di seluruh Indonesia. ada I d i Pasalnya, P l d kak bar bahwa Arema menjalin kerjasama dengan televisi nasional untuk launching tim. Dari keterangan yang dihimpun Malang Post, televisi yang siap menyiarkan launching Arema secara live dan disiarkan di seluruh Indonesia, adalah MNC Grup, di bawah kepemilikan Hari Tanoesoedibjo. MNC sudah lama berminat untuk mbandani Arema, khususnya setelah tur Spanyol batal.

Tak mengherankan bila m akhirnya MNC mau membeli hak siar eksklusif launching tim Media Officer ti Arema. A Arema, Sudarmaji pun mengakui bahwa manajemen ingin menggandeng stasiun televisi untuk launching. “Kita tentu sangat ingin menggandeng televisi nasional untuk launching,” terang Su-

AREMA INDONESIA HARUS JUARA

darmaji kepada Malang Post. Arema kabarnya masih menjalin komunikasi intens untuk menentukan bentuk kerjasama dengan MNC Grup. Sebab, hal ini bakal menentukan seperti apa proses launching tim Arema untuk musim 2013/2014. Apalagi, kabarnya launching tim musim depan bakal berbeda dengan yang lalu.

Arema Indonesia telah menentukan pemain dan pelatih untuk menghadapi Indonesia Super League (ISL) musim depan. Persaingan dipastikan akan semakin ketat. Tim-tim pesaing seperti Persebaya, Persib, Persija, Persipura, Persik juga telah mempersiapkan diri. Sebagai Aremania, berikan masukan atau dukungan kepada Ahmad Bustomi dkk untuk meraih juara.

pertahanan DC United dalam laga uji coba. Nyaris selama empat menit pertama, barisan pertahanan tim asal Amerika Serikat itu dibuat kocar-kacir. Sayang tak satupun peluang tim asuhan Suharno itu yang berbuah gol.

Setelah menggelar launching outdoor, Arema bakal menggelar launching di Stadion Kanjuruhan pada pertengahan Januari 2014. Menurut Sudarmaji, Arema mempersiapkan konsep launching sematang mungkin agar gebyar peluncuran tim terasa hingga ke seluruh Indonesia. “Kita ingin gandeng

KUNCI SUKSES Waspada dan ngeyel itulah kunci sukses arema. Aku selalu mendukungmu. Salam satu jiwa arema 082141415626

Baca Benar-benar... Hal.23

televisi karena Aremania tak hanya di Malang saja. Kita harap launching tim lewat live televisi bisa menjangkau Aremania dari seluruh penjuru Indonesia, karena Aremania tidak kemana-mana tapi ada dimana-mana,” tandas mantan wartawan tersebut. Baca Launching... Hal.23 JANGAN INDIVIDU Mainkan sepak bola yang bagus, jangan main individu, kekompakan harus dijaga. Arema harus kayak gitu. By aremania madura. 089651812392

YANG PENTING AREMA Untuk Arema Cronus bagi kami yang penting nama depan AREMA. By sodiq mubaroq 085608062029

REDAKTUR: JONS, LAYOUTER: REP


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.