Mp1812

Page 1

HOTLINE :

www.malang-post.com redaksi@malang-post.com

Redaksi / Iklan / Sirkulasi: Jl. Sriwijaya 1-9 Telp. 340081 - 2

RABU, 18 DESEMBER 2013

Harga Eceran Rp. 3.500,-

Korane Arek Malang

TC Fokus Satukan Visi Tim MALANG – Duet pelatih Arema Cronus, Suharno - Joko ‘Gethuk’ Susilo tak menjalankan program khusus penggemblengan fisik, begitu training center (TC) digelar, sejak Minggu lalu. Menurut Suharno, fisik pemain bakal terangkat dalam latihan persiapan laga ujicoba, yang cukup padat, hingga kick off ISL, Februari 2014 mendatang. Suharno mengungkapkan, TC di Klub Bunga Batik and Resort tersebut, menjadi ajang penyatuan visi serta kekompakan tim. Sebab, menurutnya Arema bisa mendapatkan fisik yang prima dalam latihan persiapan laga ujicoba.

OSPEK ITN

Foto ‘Penyiksaan’ Muncul Lagi MALANG–Andai foto-foto terbaru yang muncul di jejaring sosial, terkait kejadian-kejadian dalam program jurusan mahasiswa baru (PJMB) di Goa Cina, Sumbermanjing Wetan, pada 9-12 Oktober lalu, benar-benar terjadi, tamparan keras tampaknya bakal diterima ITN. Betapa tidak, dalam situs sosial media yakni ’Kaskus’ yang diundah Selasa pagi tadi, sekitar pukul 07.40, melalui username ’biadabs’, tampak jelas sejumlah aksi yang dilakukan diluar dari seorang senior yang berpendidikan. Ada sekitar 20 lebih foto yang ditampilkan. Isinya, benar-benar terlihat sejumlah hal yang tidak wajar dilakukan. Seperti pelaksanaan yang dilakukan malam hari, semua mahasiswa baru melepas baju (laki-laki), dua mahasiswa putri yang terkulai di tanah, seorang yunior yang harus berjalan merayap saat siang, tiga mahasiswa berpelukan dengan senior yang siap menerjang kepala mereka, kepala mahasiwa baru diinjak oleh seniornya dan sejumlah tindakan yang di luar batas. Akibat dari tampilan itu, komentar pun banyak bermunculan. Mulai agar proses hukum ditegakkan, hingga aksi massa untuk melakukan aksi balik balasan, terhadap sejumlah orang yang diduga seniornya. Masalahnya, dalam tampilan itu juga dijelaskan pula ada sekitar 19 senior, yang melakukan aksi di luar batas.

Baca Foto ....Hal 7

Baca TC ....Hal 7

GUEST GESANK/MALANG POST

PEMAIN BARU : Lopez ketika berlatih bersama pemain Arema lainnya di Batu. Skuad Singo Edan mulai menjalani TC sebelum masuk musim kompetisi.

PENERBANGAN

2014, Sekolah di Batu Gratis-tis-tis Disiapkan Anggaran Rp 46,47 M Baca ca Lakone....Hal Lako La k ne.....Ha Hal 7

Siswa SMK Dapat Rp 300 Ribu/bulan SURABAYA – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kota Batu yakin, DPRD Kota Batu dan Pemprov Jatim, akan menyetujui anggaran Rp 46,47 miliar khusus untuk progam sekolah gratis. Tidak itu saja, untuk mengistimewakan 35.900 anak sekolah

di Batu, Dikbub Kota Batu juga menambah anggaran Rp 32 miliar untuk menunjang kualitas anak-anak sekolah di Batu. ‘’Angka itu tidak termasuk gaji guru,’’ kata Budi Santoso, Kadikbud Kota Batu kepada Malang Post, Selasa sore. Secara detail, lelaki yang bia-

sa dipanggi Tosie ini, kemudian menjlentrehkan alokasi penggunaan dana Rp 46,47 miliar dan 32 miliar. ‘’Melihat alokasi penggunaannya, kami yakin besok malam (nanti malam, Red.) DPRD akan menyetujuinya di sidang DPRD Kota Batu,’’ ungkapnya.

Baca Siswa ....Hal 7

S SURABAYA – Satu kebijakan spektakular, diberlakukan Pemsp kkot Batu, mulai 2014 mendatang. Biaya sekolah sedikitnya 35 ribu B siswa se Kota Batu, gratis. Siswa si sekolah mulai SD, SMP hingga se SMA sederajat, tidak lagi dipunS ggut biaya satu rupiah pun. ‘’Semua gratis. Tidak hanya bbiaya sekolah, baju seragam dan alat-alat sekolah ditanggung peal merintah. Sekolah tidak boleh lagi m melakukan pungutan pada orang m tua siswa,’’ kata Eddy Rumpoko, tu Wali Kota Batu kepada Malang W Post, usai menerima DIPA 2014 P di Gedung Negara Grahadi, Selasa siang. Pemerintah Kota Batu, mendapat Dana Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA), tahun pagu 2014 sebesar Rp 654,502 miliar. Tetapi, dari anggaran sebesar itu, yang menjadi hak milik Kota Batu hanya sebesar Rp 524,19 miliar dan sisanya Rp 130,3 miliar adalah anggaran titipan belanja pemerintah pusat. Dibanding tahun pagu 2013 lalu, anggaran DIPA Pemkot

GO INTERNASIONAL : Penumpang saat akan naik pesawat di bandara Abd Saleh, yang bakal menjadi bandara internasional.

Ini kebijakan pro rakyat. Di Batu mulai 2014 tidak boleh ada lagi alasan anaknya tidak sekolah karena kesulitan biaya. Semua harus sekolah. Semua harus melek huruf. Swasta dan negeri semua gratis

Batu mengalami kenaikan cukup drastis. Karena, DIPA 2013 yang menjadi hak milik Pemkot Batu, hanya sekitar Rp 300 miliar atau naik dikisaran 75 persen. ‘’Semakin besar kepercayaan pemerintah pusat ke kota Batu, maka kebijakan yang kita ambil akan semakin berpihak untuk rakyat. Contohnya, sekolah gratis sudah kita mulai tahun depan,’’ ujar Eddy memastikan.

PKH 2013

MUHAMMAD FIRMAN/MALANG POST

MALANG – Pemerintah pusat, terus bergerak dalam upaya mengentaskan kemiskinan di Indonesia. Salah satunya, melalui Kementerian Sosial, pemerintah membuktikan diri terus melanjutkan Program Keluarga Harapan (PKH). Sejak tahun 2007 hingga 2013, PKH mampu menjangkau hingga sebanyak 2,4 juta Keluarga Sangat Miskin (KSM). Kemarin, pemerintah menandainya

dengan menggelar kegiatan launching PKH tahun 2013, di Pendopo Agung Kabupaten Malang, Jalan KH Agus Salim no 7 Kota Malang. Kegiatan ini dihadiri langsung Menteri Sosial, DR. Salim Segaf Al Jufri serta Wakil Gubernur Jatim, Drs Syaifullah Yusuf dan Dirjen Perlindungan dan Jaminan Sosial Kementerian Sosial, Andi ZA Dulung.

Baca Mensos....Hal 7

Ebes : Wis ublem nang semi final, mesisan jes ojok tanggung-tanggung, target medali emas Sea Games. Soale wis suwe lab-laban kadit entuk medali emas Sea Games. (***)

FEBRI SETYAWAN/MALANG POST

DI BATU: Robert Rene Alberts saat berada di Kota Batu untuk melaksanakan TC

Robert Rene Alberts, orang seantero Malang Raya (Kota Malang, Kota Batu dan Kabupaten Malang) sudah kenal, sosok pelatih -sepak bola kelahiran Netherland ini. Itu karena pelatih sepak bola tersebut, pernah menorehkan tinta emas di Malang, dengan membawa Arema Indonesia menjadi

‘’ Menularkan pesimisme cuma perlu modal gombal. Tapi membangun harapan harus dengan kerja keras dan hasil nyata.’’

Bakal Diserbu Ibu PKK

Baca Bakal....Hal 7

DALAM sebulan terakhir, Kota Batu menjadi jujugan tim-tim sepak bola dalam dan luar negeri. Keberadaan tim-tim sepak bola itu, menjadikan Kota Batu sebagai lokasi training center favorit dengan kelas tersendiri. Bagi Kota Batu, kedatangan mereka dinilai sangat positif bagi perkembangan pariwisata.

Kana : Untunge pas wayahe kepepet kok osi nganem halakno tuan hamur

NGOPI BARENG DAHLAN ISKAN

Baca Lapangan....Hal 7

Lapangan Jadi Rebutan, Air Kolam untuk Terapi

Ebes : Padahal ketoke wis kadit onok peluang yo jes

Baca Hari Ini....Hal 7

Jawara ISL musim kompetisi 2010/2011 lalu. Selama dua pekan, Roberts memimpin latihan tim sepak bola di Kota Batu. Gayanya masih sangat khas. Topi tanpa tutup di bagian atas. Diapun masih sering mengenakan kaos putih, seperti kaos yang dikenakan saat masih melatih Arema lalu.

Ketika Timnas dan Tim Luar Negeri Gencar TC di Batu

Kana : Timnas akhire lolos nang semi final mari halakno Myanmar utas – kosong

SURABAYA – Impian warga Malang Raya bisa memiliki bandara internasional, segera bisa terwujud. Pemprov Jatim sebagai pemegang otoritas tertinggi operasional Bandara Abd Saleh Malang, hari ini, menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan Kepala Staf Angkatan Udara (KASAU) di Jakarta. ‘’Pas sampean tanya soal itu (Bandara Abd Saleh, Red.), pas besok (hari ini, Red.) saya teken MoU dengan KASAU. Ini momentum cukup penting dan menentukan bagi Jatim ke depan,’’ tandas Soekarwo, Gubernur Jatim kepada Malang Post di Gedung Grahadi Surabaya, Selasa siang. Pakde Karwo, begitu biasa disapa, tidak menjelaskan secara detail isi dan bentuk MoU yang akan diteken, pagi ini, di kantor Kementerian Perhubungan.

MALANG - Tak hanya diikuti para wajib pajak, awak lintas komunitas dan pegawai di lingkungan Pemkot Malang saja, Jalan Sehat Sadar Pajak hari Minggu (22/12) mendatang sedianya juga diikuti ribuan ibu-ibu PKK Kota Malang. Ketua Tim Penggerak PKK Kota Malang, Hj Dewi Farida Suryani, mengaku bakal mengerahkan massa dari kalangan ibu-ibu untuk memeriahkan even yang disupport Malang Post tersebut. ‘’Kami dukung kegiatan jalan sehat ini, karena bertepatan pula dengan peringatan Hari Ibu. Sekaligus komitmen buat PKK Kota Malang, untuk terus membangun kesadaran warga Kota Malang dalam membayar pajak,’’ Hj Dewi ungkapnya kepada Malang Post. Farida Bukan tanpa alasan jika anggota PKK Suryani Kota Malang juga ikut mendorong misi Malang sebagai Kota Sadar Pajak. Menurut Umi Farida, begitu sapaan akrabnya, fakta di masyarakat membuktikan bahwa kebanyakan urusan keuangan diatur oleh ibu-ibu.

Ngalam

Ebes Target Medali Emas

Hari Ini, Abd Saleh Jadi Bandara Internasional

Baca 2014 ....Hal 7

Mensos Launching

TURUN : Menteri Sosial secara simbolis memberikan bantuan PKH di Jawa Timur, melalui Wakil Gubernur Jatim, di Pendopo Agung Kabupaten Malang, kemarin.

GUEST GESANK/MALANG POST

Jawa Pos Group


RABU, 18 DESEMBER 2013

KPK Tetapkan Atut Sebagai Tersangka JAKARTA-Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) resmi menetapkan Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah sebagai tersangka. Atut ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan suap mantan Ketua Mahkamah Konstitusi, Akil Mohtar dalam pemilihan Bupati Lebak, Banten. Ketua KPK, Abraham Samad mengatakan penyidik telah menggeledah rumah Atut di jalan Bhayangkara nomor 51 Serang. KPK, kata Samad, telah menemukan bukti yang mengaitkan Atut dalam kasus dugaan suap. “Yang bersangkutan diduga bersama-sama dan turut serta dengan tersangka, Tubagus Chaeri Wardhana,” kata Samad. Samad mengatakan Surat Perintah Penyidikan terhadap tersangka Atut telah ditandatangani pada 16 Desember 2013. Menurut Samad, Atut juga telah menjadi tersangka dalam pengadaan alat kesehatan di Tangerang Selatan. “Hanya sprindik-nya

belum ditandatangani dan harus didalami,” ujarnya. Samad mengatakan KPK mungkin saja akan melakukan penahanan Atut. Namun, penahananAtut harus menunggu pemberkasan perkara selesai 50 persen. Terpisah, juru bicara keluarga Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah, Fitron Nur Iksan, mengatakan keluarga terkejut dengan penetapan Ratu Atut sebagai tersangka untuk kasus dugaan suap terkait Pilkada Lebak di Mahkamah Konstitusi dan pengadaan alat kesehatan di Banten. “Benar keluarga sangat terkejut,” kata Fitron lewat pesan singkat yang diterima di Jakarta, kemarin. Fitron mengatakan keluarga juga menyayangkan sikap KPK yang menetapkan Ratu Atut sebagai tersangka Alkes Banten. “Itu terkesan dipaksakan,” ujarnya. Menurut Fitron, selama ini Ratu Atut sudah bersikap kooperatif dengan KPK dalam

memberikan keterangan dan informasi yang dibutuhkan dan ditanyakan. “Semuanya transparan dan menunjukkan bahwa Ibu Ratu Atut tidak terlibat dalam kegiatan korupsi apapun. Sesuai Undang Undang Pemda, Ibu Atut selaku Gubernur Provinsi Banten menjalankan pemerintahan secara kolektif kolegial dengan DPRD. Semua sudah melalui proses check and balances serta disepakati semua perangkat pemerintahan daerah provinsi Banten,” jelasnya. Meskipun begitu keluarga besar Ratu Atut, lanjut Fitron, akan tetap menghormati proses hukum yang berjalan dan yakin bahwa dalam proses perjalanannya akan menunjukkan bahwa Ratu Atut tidak bersalah. “Walaupun proses penetapan sebagai tersangka terkesan dipaksakan tapi kami harap proses pengadilan tidak dipaksakan. Pihak keluarga yakin bahwa makin dibuka kasus ini maka makin terlihat Ibu Atut tidak

bersalah,” kata Fitron. KPK meningkatkan status Ratu Atut dari saksi menjadi tersangka berdasarkan hasil ekspos yang dilakukan pada 12 Desember 2013 dari barang bukti yang ditemukan. Sprindik kasus dugaan korupsi pengurusan sengketa pemilihan kepala daerah Lebak Banten di Mahkamah Konstitusi telah ditandatangani pada tanggal 16 Desember 2013. Ratu Atut dikenakan pasal 6 ayat 1 huruf a undang-undang nomor 31 tahun 1999 tentang tindak pidana korupsi juncto pasal 55 ayat 1 ke 1 KUHP. “Kenapa juncto? karena dalam kasus tersebut tersangka Atut

LINTAS NASIONAL

Gubernur Serahkan DIPA 2014 ke 38 Kabupaten/Kota

dinyatakan bersama-sama atau turut serta bersama TCW (Tubagus Chaeri wardana alias Wawan, adik kandung Ratu Atut) dalam kasus pemberian atau penyuapan terhadap ketua MK Akil Mochtar. Karena itu yang bersangkutan ditetapkan sebagai tersangka,” jelas Samad. Sementara itu dalam kasus Alkes Banten dalam ekspos tanggal 12 Desember 2013, Ratu Atut juga ditetapkan sebagai tersangka. “Namun demikian masih perlu direkonstruksikan perbuatan serta pasal-pasal dalam sprindik yang akan menyusul kemudian. Saat ini pasalnya masih dirumuskan,” ungkap Samad. (jpnn/udi)

Pengedar Narkoba dan Dua Mahasiswa NTT Dibekuk MARGA NURTANTYO/MALANG POST

NARKOBA: Dua mahasiswa PTS asal NTT dan seorang pengedar narkoba ditun-jukkan dengan barang buktinya.

MALANG-Berulangkali masuk penjara, tidak membuat Suprapto, 46 tahun, warga Jalan Tlogomas Malang kapok. Buktinya, dia kembali ditangkap polisi karena menjadi pengedar narkoba di kota Malang, akhir pekan kemarin. Dia ditangkap anggota Satreskoba Polres Malang Kota setelah namanya dicokot oleh dua mahasiswa PTS di Malang asal NTT, yakni Fathul, 19 tahun, tinggal di Jalan Tirta Rona, Landungsari, Dau

dan Hadi, 20 tahun, tinggal di Jalan Mulyadi, Desa Mulyoagung, Dau. Dari penangkapan ini, polisi menyita dua poket kecil SS dan satu poket ganja. Kasubbag Humas Polres Malang Kota, AKP Dwiko Gunawan SH, kali pertama petugas menangkap Fathul dan Hadi di salah satu warung kawasan Jalan Soekarno Hatta Malang. “Kedua tersangka, HD (Hadi) dan HK (Fathul) baru saja

selesai pesta SS. Saat ditangkap, mereka mengaku menunggu temannya yang hendak ikut pesta narkoba di tempat lain,” terangnya. Saat digeledah, polisi menemukan dua poket SS di saku celana Hadi. “Dalam pemeriksaan, mereka mengaku patungan membeli SS dari tersangka SP (Suprapto) sebesar Rp 850.000. Nama SP yang disebut kedua tersangka ini lantas diburu petugas ke toko miliknya di Jalan

Raya Tlogomas,” lanjut dia. Mantan Kasatreskrim Polres Batu itu menerangkan, saat toko Suprapto digeledah, ditemukan satu poket ganja, alat isap atau bong dan beberapa klip plastik yang bisa digunakan sewaktuwaktu. Prapto, panggilan akrab pengedar narkoba itu tidak dapat mengelak dan pasrah dibawa ke kantor polisi. Catatan petugas, Prapto diketahui residivis dalam kasus narkoba dan perjudian. “Ta-

hun 2005, dia dihukum 6 bulan 20 hari karena kasus narkoba, lalu tahun 2008 ditangkap karena menjadi bandar judi togel. Tahun 2010, tertangkap polisi lagi karena menjadi bandar judi online dan sekarang masuk sel karena narkoba. Khusus ‘barang’ narkoba yang didapat SP ini, sudah diketahui oleh anggota dan sekarang masih dalam penyelidikan,” tutup Dwiko. (mar)

DITANGKAP: Terduga teroris Irwan Kurniawan alias Arkom alias Arham (tengah) yang ditangkap di Medan dibawa Densus bb ke Jakarta.

terduga teroris disejumlah daerah. Abidin dan Faisal ditangkap di kawasan Bekasi, Jawa Barat. Kemudian satu tersangka berinisial RI alias Arkom ditangkap di Lamongan, Jawa Timur, pada Minggu, 15 Desember 2013. Ketiganya diduga terlibat dalam penyumplaian senjata api

dari kelompok Kodrat yang ditembak mati di Mustikajaya, Bekasi, Jawa Barat. Penangkapan juga dilakukan terhadap R di kawasan Sukabumi, Jawa Barat. Pria ini diduga masuk dalam kelompok Bekasi dan diketahui sebagai pembawa bom yang berada di Vihara Ekayana, Jakarta Barat.

SURABAYA - Gubernur Jatim Soekarwo menyerahkan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) 2014 sebesar Rp 89 triliun dari pemerintah pusat kepada 38 kabupaten/kota di Jatim, serta ke kementerian/lembaga dan satuan kerja di Jatim di gedung negara Grahadi Surabaya, Selasa (17/12/2013). Pakde Karwo ditemui usai acara penyerahan DIPA 2014 mengatakan pembagian DIPA ini digunakan untuk tiga hal, di antaranya dekonsentrasi, tugas pembantuan, dan program bersama hal ini juga menyangkut tentang dana alokasi umum (DAU). “Untuk tahun 2014 ini DIPA mengalami kenaikan signifikan dari pada DIPA pada 2013,” ujarnya. Dia menjelaskan, total DIPA 2014 yang diserahkan Presiden Soekarwo SBY kepada Gubernur Jatim sebesar Rp 89.188.060.514. 551. Jumlah tersebut terdiri dari DIPA untuk Pemprov Jawa Timur sebesar Rp 6.991.876.499.898, DIPA untuk pemkab/kota se-Jatim sebesar Rp 48.407.740.226.653, dan DIPA untuk kementrian/lembaga dan satuan kerja di Jatim sebesar Rp 33.788.443.788.000. Secara keseluruhan, Total DIPA 2014 meningkat sebanyak Rp. 4.831.060.514.551 dibandingkan DIPA TA 2013 yang mencapai Rp 84.357.000.000.000. Tahun lalu, Pemprov mendapat DIPA sebesar Rp 6.540.000.000.000, Satker Vertikal Kementrian/Lembaga memperoleh DIPA sebesar Rp 30.005.000.000.000, dan DIPA untuk kabupaten/kota sebesar Rp 43.965.000.000.000. Lebih lanjut dari 38 kabupaten/kota di Jatim yang menerima DIPA jumlah DIPA yang diterima oleh masing-masing Kota/ Kabupaten berbeda-beda. Kota/Kabupaten yang paling besar menerima adalah Kota Surabaya. Surabaya mendapat DIPA paling besar dikarenakan memang di Surabaya terdapat beberapa kantor perwakilan Negara. Pakde berpesan kepada kabupaten/kota di Jatim untuk meningkatkan kualitas belanja, Sumber Daya Alam (SDA) juga ditingkatkan, serta pastikan gaji para pegawai baik itu honorium, guru, dan dana BOS dibayar tepat waktu. “Tahun 2014 saya tidak ingin lagi mendengar adanya keterlambatan pembayaran masalah gaji honorium untuk guru, dan dana BOS terlambat lagi,” pungkasnya. (jpnn/udi)

Atut Tetap Menjabat Gubernur Meski Tersangka

Tiga Terduga Teroris Medan Dibawa ke Jakarta JAKARTA-Tiga terduga teroris yang ditangkap dari sejumlah lokasi di Medan, Sumatera Utara, dibawa ke Jakarta untuk menjalani pemeriksaan, Selasa 17 Desember 2013. Ketiganya diduga terlibat dalam berbagai aksi kejahatan bersama terpidana teroris Fadli Sadama. Mereka adalah Thomas Muslim Hasibuan (33), Hayatullah Mushab Hasibuan (27) dan Fahrulrozi Lubis. Para terduga teroris ini ditangkap petugas Densus 88, dari berbagai lokasi di Medan pada Senin, 16 Desember 2013. Mereka diduga terlibat sejumlah aksi perampokan bank beberapa waktu lalu. Dengan pengawalan ketat petugas Densus 88 bersenjata laras panjang membawa ketiga tersangka yang menggunakan penutup wajah dan tangan terborgol. Mereka digiring dari markas Brimob Polda Sumatera Utara Jalan Wahid Hasyim, Medan. “Akan dibawa ke Jakarta, untuk menjalani pemeriksaan,” kata Kombes Ibnu, anggota Densus 88 kepada wartawan. Menjelang Natal dan Tahun Baru 2014, Densus 88 melakukan penangkapan terhadap

2

Lima hari sebelumnya, tepatnya pada hari Rabu malam 11 Desember 2013, tim Densus 88 menangkap Fahri alias Agus di Jalan Taruna I, Bekasi Utara. Penangkapan Fahri juga merupakan pengembangan dari jaringan Toriq. Fahri adalah salah satu yang penyuplai bahan peledak yang

JAKARTA- Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Eriko Sotarduga, mengatakan bahwa partainya menyiapkan Rano Karno untuk duduk di kursi Gubernur Banten jika Ratu Atut Chosiyah tersangkut kasus hukum. Persiapan ini untuk mengantisipasi mekanisme perundang-undangan yang mengamanatkan, bila seorang kepala daerah terkena kasus hukum, wakilnya harus menggantikannya. “Kami tentunya siap menjalankan tugas yang diamanatkan perundang-undangan,” kata Eriko di Kompleks Parlemen, Senayan, Selasa, 17 Desember 2013. Menurut dia, PDIP tak pernah berniat menggeser posisi politikus Golkar, Ratu Atut Chosiyah, sebagai Gubernur Banten. Sebab, bagaimanapun Gamawan Fauzi Ratu Atut adalah hasil koalisi antara partainya dan Golkar dalam pilkada di daerah tersebut. Pernyataan Eriko itu menanggapi informasi bahwa Atut ditetapkan tersangka dalam kasus suap sengketa kepala daerah oleh KPK. Kasus juga telah menjerat Tubagus Chaeri Wardana, adik Atut, lantaran diduga menyuap Ketua Mahkamah Konstitusi Akil Mochtar. Sementara itu, penetapan Gubernur Banten Ratu Atut Choisiyah sebagai tersangka dugaan kasus korupsi oleh KPK tidak serta merta membuat Atut kehilangan jabatannya sebagai kepala daerah di Provinsi Banten. Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi mengatakan Ratu Atut akan dinonaktifkan sebagai Gubernur Banten jika sudah ada nomor registrasi perkara di pengadilan tindak pidana korupsi (Tipikor). “Setelah penetapannya sebagai terdakwa, baru dinonaktifkan,” kata Gamawan, kemarin. Proses pemberhentian sementara gubernur yang terjerat kasus hukum dapat dilakukan oleh Presiden melalui usulan Mendagri, jika berkas perkara dakwaan tindak pidana tersebut sudah terdaftar di pengadilan. Hal itu seperti tertuang dalam Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 6 Tahun 2005 tentang Pemilihan, Pengesahan Pengangkatan dan Pemberhentian Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah, sebagai turunan atas UndangUndang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintah Daerah. Dalam hal itu, Mendagri belum dapat mengeluarkan usulan pemberhentian tersebut, karena belum mendapatkan surat resmi dari KPK maupun berkas perkara dari Pengadilan Tipikor. “Saya belum mengetahui (penetapan Atut), tapi saya sudah baca di media. Saya akan dalami terlebih dahulu,” ujar Gamawan. Setekah menetapkan Ratu Atut Chosiyah sebagai tersangka, KPK langsung mengajukan pencegahan keluar negeri terhadap dua orang terkait Gubernur Banten itu, Selasa 17 Desember 2013. Juru Bicara KPK, Johan Budi mengatakan, KPK telah mengirimkan permintaan pencegahan keluar negeri ke Direktorat Jenderal Imigrasi dalam penyidikan kasus korupsi pengurusan perkara sengketa pemilukada Kabupaten Lebak di Mahkamah Konstitusi dengan tersangka Tubagus Chaery Wardana dan Ratut Atut Chosiyah. “Atas nama Alinda Agustine Q dan Riza Martina,” kata Johan. Alinda Agustine merupakan Sekretaris Pribadi Gubernur Banten. Sedangkan Riza Martina adalah ajudan Ratu Atut Chosiyah. Dua orang saksi itu akan dicegah berpergian keluar negeri selama enam bulan kedepan. (jpnn/udi)

sebelumnya masuk daftar pencarian orang. Pada Senin, 16 Desember 2013 kemarin, Densus 88 menangkap Iskandar (31), di Musala At-taqwa kawasan Penatoi RT 11 RW 03, Kota Bima, NTB. Penangkapan dilakukan setelah petugas melakukan pengintaian selama sepekan. (jpnn/udi) REDAKTUR : MAHMUDI, LAYOUTER : KURDI


RABU, 18 DESEMBER 2013

Pesona-pesona BlackBerry Z30 MALANG – Beberapa waktu lalu, BlackBerry secara resmi melaunching produk seri Z30 di Indonesia. Meski belum banyak beredar, namun ponsel yang menggunakan operating sistem (OS) BlackBerry 10.2 ini sudah bisa ditemui di pasar gadget Malang Raya. Bahkan beberapa warga Kota Malang juga sudah ada yang menggunakan, ponsel seberat 120 gram tersebut. Reno, salah satunya. Warga Jalan MT Hariono ini langsung membeli ponsel dengan layar Super AMOLED seluas 5 inci tersebut sesaat setelah BlackBerry melaunching secara resmi. Sekalipun tidak mengatakan tempat pembeliannya, pria 27 tahun ini mengaku puas dengan ponsel barunya itu. “Dibandingkan dengan tiga ponsel BlackBerry 10 lainnya, ini yang paling perfect,’’ katanya. Menurut Reno, BlackBerry Z30 ini memiliki fitur yang sangat lengkap, dan didukung dengan spesifikasi yang handal. Sehingga hampir tidak pernah ada kendala dialami saat menggunakan ponsel layar sentuh itu secara aktif. Reno merinci, desain Z30 relatif lebih nyaman digenggam jika dibandingkan dengan varian BlackBerry sebelumnya mulai dari Gemini, Onyx 2, hingga Z10. “Adanya lekukan di setiap sudut ponsel yang membuat berbeda. Dan tangan ini lebih nyaman saat menggenggam,’’ katanya. Namun tidak bisa dipungkiri, material plastik yang membungkus ponsel sedikit memberi nilai minus. Sedangkan untuk tampilan depannya, Reno mengatakan tidak ada perbedaan. Ponsel ini dilengkapi dengan layar jenis Super AMOLED seluas 5 inci. Dibagian atasnya ada kamera depan, yang bisa dimanfaatkan pengguna untuk video call atau keperluan mem foto secara umum. “Kamera depan menggunakan lensa 2 megapiksel. Lumayanlah untuk video call tetap jernih,’’ urainya. Sedangkan di sebelah kamera ada lubang speaker untuk menerima panggilan. Sedangkan LED indikator juga ada di bagian kanan atas. LED tersebut menyala untuk memberikan notifikasi bila ada pesan masuk dan terakhir yang mungkin tidak terlihat adalah sensor di bagian atas depan berupa sensor cahaya dan proximity sensor. Sementara untuk kinerjanya, BlackBerry Z30 disokong dengan processor dual core 1,7 GHz. GPU

MUHAMMAD FIRMAN/MALANG POST

LEGA: Layar lebih besar BlackBerry Z30 cukup populer di kalangan pengguna gadget.

Adreno 320 ditanam untuk kerluan grafiknya. Namun yang membuat performa ponsel ini lebih unggul dibandingkan lainya, karena BlackBerry menanamkan memory 2 GB. Ponsel ini juga didukung memory penyimpanan data sebesar 16GB. Bila dirasa tidak cukup maka memory penyimpanan dapat ditambahkan menggunakan external memory hingga 64 GB. “Kinerjanya sangat cepat, mulai dengan aktifitas normal hingga aktifitas berat sama sekali tidak ada kendala,’’ katanya sembari mengatakan performa ponsel kian apik karena adanya dukungan operating sistem BlackBerry 10.2 yang merupakan versi terbaru OS BlackBerry. Ada perubahan yang frontal pada OS BlackBerry 10.2 dibandingkan OS versi sebelumnya. Ada beberapa fitur baru ditanamkan pada OS tersebut. Diantaranya priority hub untuk menempatkan pesan atau kontak

secara prioritas, juga notifikasi pesan yang akan muncul sekilas ketika sedang membuka aplikasi apapun, ini mirip notifikasi email di MS outlook yang akan muncul di pojok kanan bawah monitor jika ada email masuk. Termasuk kualitas audio nya yang lebih jernih dan juga stereo. Kabar menggembirakan lain pada BlackBerry Z30 ini adalah ponsel ini dilengkapi lebih dari 70 ribu aplikasi. Tentunya tidak semua aplikasi ini terpasang, jika menginginkan pengguna bisa langsung mengambilnya melalui BlackBerry World. Aplikasi atau game yang ada, diakui Reno sudah memiliki kualitas lebih dibandikan yang tersimpan pada OS BlackBerry versi sebelumnya. Tampilan gamenya juga sudah lebih jelas, dan gambarnya juga jernih. “Sama dengan perangkat lain, aplikasi bisa diunduh secara gratis dan berbayar,’’ ucapnya lagi. Tapi yang membuat Reno mengaku

puas, adalah baterai ponsel ini sangat tahan lama. Ya BlackBerry Z30 dilengkapi dengan baterai berkapasitas 2880 mAh. Selain kapasitas baterai yang besar, layar Super AMOLED yang tertanam pada ponsel sangat mempengaruhi ketahanan baterai. Untuk kebutuhan talk-time battery, ponsel ini bisa bertahan 18 jam. Tapi yang membuat sedikit disayangkan adalah posisi baterai yang unremovable battery artinya battery tidak dapat dilepas dan dipasang dengan mudah. Sehingga jika terjadi kendala pada baterai, pengguna pun wajib mendatangi service center BlackBerry. “Untuk kameranya utama, BlackBerry Z30 memiliki resolusi 8 megapiksel. Tidak berbeda dengan BlackBerry Z10 atau Q10. Hasil jepretan maupun rekaman gambar ponsel ini juga cukup apik,’’ tandas pria yang mengaku bekerja di salah satu koperasi Jalan MT Hariono ini.(vik/fia)

Esia Gandeng Cyrus Rilis Max Fun MALANG - Upaya Esia untuk kembali eksis terlihat dengan mengenalkan berbagai produk baru. Salah satunya adalah Max Fun. Ponsel dari pabrikan Lokal Cyrus ini menjadi pilihan Esia, untuk memenuhi kebutuhan masyarakat. Baik itu, telepon, SMS ataupun internet. ”Sesuai perkembangan zaman, kami tidak sekedar melayani kebutuhan telepon atau SMS, tapi dengan Max Fun, konsumen juga bisa bebas berinternet, tanpa ada hambatan,” kata Community Development East Java dan East Indonesia, PT BTEL, Adi Adinda. Terlebih, Myrna begitu Adi Adinda kerap dipanggil mengatakan jika dengan membeli Max Fun 4.0 seharga Rp 799 ribu, konsumen akan mendapatkan berbagai bonus, diantaranya paket internet hingga 12 GB dan bonus nelpon GSM 100 persen balik pulsa. Bukan itu saja, wanita

asal Surabaya ini juga mengatakan, jika ponsel baru besutan Esia ini sudah dilengkapi dengan aplikasi BBM, Line dan Path. Yang menarik, baik itu Line, Path ataupun BBM tidak memakan kuota, alias gratis. ”BBM an, Line atau Path gratis hanya sampai 31 Desember 2013, setelah itu dikenakan tarif. Tapi jangan kuatir, Esia memberi harga paket internet sangat terjangkau,” katanya sembari mengatakan, bonus yang diberikan Esia untuk pembelian Max Fun 4.0 mencapai Rp 500 ribu. Sementara itu untuk produknya sendiri, Myrna pun menjelaskan dengan detail. Max Fun merupakan ponsel bundling dengan perusahaan lokal Cyrus. Hadir sebagai ponsel dual SIM, Max Fun bekerja dengan jaringan EVDO Rev A + GSM. Ponsel ini telah mendukung platform Android 4.1 Jelly Bean. ”Layarnya sesuai dengan

nama yang diusung, yaitu 4 inci, WVGA beresolusi 480 x 800 piksel,” katanya. Layar tersebut memang terkesan sangat standart. Namun begitu, ketajaman warnanya cukup mengagumkan. Lantaran, ponsel ini didukung dengan 16 juta warna. Sementara dapur pacunya, ponsel ini didukung dengan prosesor dari Qualcomm Snapdragon MSM 8625, dual core kecepatan 1 GHz, dipadu dengan RAM 512 MB. Dua kamera yang tertanam, membantu pengguna untuk mengabadikan berbagai moment. Dan seluruh aktifitas ponsel ini didukung dengan baterai berkapasitas 1500 mAh. ”Untuk fisiknya, ponsel ini hadir dengan dua pilihan warna yaitu hitam dan putih. Ponsel ini juga cukup nyaman digenggam, karena bentuknya tidak terlalu besar, dan beratnya hanya 140 gram include baterai,” tandasnya.(vik/fia)

3

1500 Akses Poin Aktif di Akhir Tahun MALANG – PT Telkom Indonesia Wilayah Telekom (Witel) Jatim Selatan yakin lebih dari 1500 akses point WiFi ID terpasang di seluruh wilayah Malang Raya. Keyakinan itu kemarin dikatakan oleh GM Witel Jatim Selatan Malang, Edwin Aristiawan. Kepada Malang Post pria yang ditemui disela-sela acara pengucuran dana untuk Mitra Binaan Witel Jatim Selatan di Kantor Telkom Jalan A Yani ini mengatakan saat ini pihaknya sudah memasang lebih dari 1400 akses point WiFi ID. “Saat ini saja sudah 1443 akses point yang sudah terpasang di wilayah Malang Raya. Pada akhir tahun nanti pasti pasti lebih dari 1500 akses point terpasang.’’ urainya. Angka 1500 itu dikatakannya sesuai dengan target. Sebelumnya, Witel Jatim Selatan memiliki target pemasangan akses point tahun 2013 ini, sebanyak 1500. Jumlah itu kemudian membengkak seiring banyaknya permintaan dari masyarakat. Terutama para pelaku usaha. Namun begitu, permintaan tersebut tidak semuanya dikabulkan. Karena pihaknya tetap mengutamakan sekolah-sekolah untuk pemasangan WiFi ID. “Fokus kami sebetulnya di sekolah-sekolah, mulai tingkat SD-SMA/SMK, serta kampus-kampus, fasilitas umum baru kemudian tempat umum seperti kafe atau tempat hiburan lainnya,’’ tambah Edwin. Adanya WiFi ID memang cukup menguntungkan. Itu karena masyarakat bisa menjelajah internet dengan kecepatan 3-10 megabyte per second (mbps). Artinya, dengan WiFi ID ini, pelanggan tidak akan menemukan kendala apapun saat sedang berinternet. “Bahkan saat pelanggan melakukan streaming video, mendownload aplikasi atau film, sama sekali tidak ada kendala, lancar jaringan kami ini mampu berjalan 3-10 mbps,’’ urainya. Kecepatan tersebut tidak sekedar ucapan. Itu karena pihaknya telah menanamkan teknologi broadband untuk akses point WiFi ID. “Sebetulnya ada tiga jenis teknologi jaringan, pertama Fiber Optik (FO), Tembaga (kabel) dan broadband. Untuk teknologi broadband dampaknya jelas, yaitu memberikan efek kecepatan luar biasa saat menjelajah internet. Kami merupakan operator pertama yang menggunakan teknologi ini,’’ ungkapnya, sembari mengatakan pihaknya terus melakukan perbaikan, untuk memberikan layanan yang lebih baik lagi kepada masyarakat. Sementara kegiatan pengucuran dana kepada Mitra Binaan Witel Jatim Selatan kemarin berjalan sangat lancar. Melalui Unit Community Development Center (CDC), pihak Witel Jatim Selatan mengucurkan dana Rp 1.5 M, yang diserahkan secara simbolis oleh Asman PKBL CDC Witel Jatim Selatan, Gatot Indra Susilo dan diterima oleh Dra Anisati, selaku pengerajin Keramik Dinoyo. “Kegiatan ini merupakan bentuk komitmen Telkom dalam melaksanakan program Good Corporate Citizenship melalui Corporate Social Responbility dengan memberikan pinjaman lunak berjangka waktu kepada pengusaha kecil,’’ kata Gatot. Kepada para pihak UKM Mitra Binaan, Gatot berharap dana pinjaman CDC dimanfaatkan dengan maksimal untuk pengembangan usahanya. Dia juga menginformasikan beberapa program Telkom diantaranya IndiSchool dan Indonesia Wifi, Yang menurutnya kedua program ini bertujuan agar masyarakat Indonesia, khususnya di Malang Area agar lebih mengenal internet sebagai media pembelajaran dan pengetahuan. “Dana yang dikucurkan kali ini, merupakan dana yang cukup besar yang disalurkan khusus untuk Mitra Binaan. Hal ini terjadi, mengingat produktivitas dan intensitas kelancaran pengembalian dana di Malang dapat dikategorikan sangat lancar. Pemberian dana bergulir ini juga diharapkan oleh jajaran Telkom dapat membantu para Mitra Binaan dalam menjalankan usahanya, sehingga menjadi usaha Kecil yang tangguh dan mandiri, “ urainya. Usai pengucuran dana, kegiatan kemarin dilanjutkan dengan pembekalan kewirausahaan oleh team dari Imbis (Internet Marketing and Business), Farid Angga Pribadi. Menurutnya banyak Mitra Binaan Telkom yang berhasil karena produknya dipasarkan melalui website. Farid mengharapkan, keberhasilan tersebut dapat dicontoh oleh MB Telkom lainnya. Dari Business Service WJS Malang memberikan pembekalan tentang produk knowledge. Hal ini dirasa perlu. Karena sebagai mitra binaan Telkom tentunya harus paham dengan produk-produk Telkom yang dapat menunjang kelancaran usahanya, antara lain mengembangkan atau memasarkan produk melalui dunia maya atau online. Acara diteruskan dengan sosialisasi IndiHome dari CS Malang.(vik/fia)

IRA RAVIKA/MALANG POST

IRA RAVIKA/MALANG POST

EKSIS : Esia Max Fun 4.0 telah dilengkapi aplikasi chatting, seperti BBM dan Line.

BERSAMA: Direksi Telkom Witel Jatim Selatan foto bersama Mitra Binaan.

XL Tuntaskan 2G Modernisasi Jaringan di Jatim SURABAYA - PT XL Axiata TBK (XL) telah berhasil menuntaskan proses modernisasi jaringannya di Jawa Timur (Jatim). Pada modernisasi jaringan ini diterapkan teknologi penggabungan beberapa perangkat RBS menjadi satu atau dikenal dengan istilah ”Single RAN”. Keuntungan penerapan teknologi ini adalah hemat listrik hingga 70 persen, penggunaan ruangan yang semakin kecil serta pengoperasiannya yang semakin mudah. Dengan kerja keras dan proses yang cukup panjang, proyek tersebut selesai dikerjakan sesuai dengan jadwal yang direncanakan sekaligus mengantisipasi lonjakan trafik pada libur Natal 2013 dan Tahun Baru 2014. Pada proyek ini XL melakukan modernisasi terhadap 1773 site 2G eksisting dengan perangkat terbaru yang lebih canggih dan lebih besar kapasitasnya.

Acara penuntasan 2G Modernisasi ini berlangsung di Hotel Sheraton Surabaya, Selasa (17/12). Hadir pada acara ini Vice President Project Management Officer XL, Agus Simorangkir, Vice President XL East Region, Titus Dondi dan Senior General Manager PT. Huawei Service, Harry Wibowo serta Account Director Delivery PT. Huawei Tech Invesment, Zhu Yi. “Sebagai operator telekomunikasi terkemuka di Indoneisa kami terus beradaptasi dengan teknologi yang semakin maju dan berkembang saat ini. Salah satunya adalah dengan Modernisasi Jaringan yang telah kami lakukan sejak tahun lalu di berbagai wilayah Indonesia. Hal ini adalah langkah strategis yang kami ambil untuk terus menjadi yang terdepan dalam layanan tekomunikasi, terutama layanan

XL FOR MALANG POST

MAKIN MODERN : (KiKa) VP XL East Region Titus Dondi, Account Director Delivery PT. Huawei Tech Invesment – Zhu Yi, VP Project Management Officer XL, Agus Simorangkir sedang test sinyal XL pada acara Closing 2G Modernisasi area Jawa Timur di Hotel Sheraton, Selasa (17/12) data,” Vice President Project Vice President XL East Region, Management Officer XL, Agus Titus Dondi menambahkan, moderSimorangkir. nisasi jaringan dilakukan mengingat

kebutuhan pelanggan atas layanan XL yang terus meningkat untuk semua jenis layanan. Modernisasi ini sekaligus sebagai antisipasi terus meningkatkan akses pelanggan pada layanan data dimana pelanggan membutuhkan baik kecepatan maupun sinyal yang stabil. ”Langkah ini sekaligus sebagai realisasi komitmen XL untuk menghadirkan layanan yang berkualitas bagi pelanggan,” jelas Titus. Proses modernisasi ini dimulai dari Surabaya kemudian berlanjut ke seluruh kabupaten dan kecamatan yang ada di Jawa Timur yang berlangsung mulai 29 Mei 2013. Secara lebih spesifik, proses modernisasi jaringan yang dilakukan XL berupa perbaikan desain, penggantian perangkat, penalaan dan optimisasi jaringan. “Kami sangat bangga menjadi bagian dari proyek modernisasi

jaringan XL dalam menyediakan layanan kualitas terbaik kepada pelanggan XL yang tersebar di wilayah Jawa Timur. Kerjasama ini juga sejalan dengan visi Huawei, yaitu untuk melayani kebutuhan telekomunikasi masyarakat Indonesia dalam menyambut era Mobile Broadband”, jelas Account Director Delivery PT. Huawei Tech Invesment – Zhu Yi. Saat ini jumlah pelanggan XL di area Jawa Timur sudah lebih dari 7,3 juta, yang ditopang oleh lebih dari 3300 BTS 2G/3G XL. Jangkauan pelayanan XL sudah menjangkau seluruh area hingga kecamatan. Ke depan XL terus memperluas jaringannya untuk melayani lebih banyak lagi kebutuhan komunikasi masyarakat dan memberi kontribusi yang besar terhadap pertumbuhan ekonomi di propinsi Jawa Timur.(fia) REDAKTUR: SHUVIA, LAYOUTER: SLATEM


RABU, 18 DESEMBER 2013

4

Info Penting! JADWAL PENERBANGAN MALANG - JAKARTA Maskapai Garuda Indonesia Garuda Indonesia Sriwijaya Air Sriwijaya Air Sriwijaya Air

berangkat

kedatangan

10:45 12:55 08:35 12:40 14:35

12:15 14:25 10:00 14:05 16:00

Nomor Telepon Maskapai Penerbangan Lion Air Garuda Sriwijaya Citilink

0341- 400680 0341- 419494 0341- 471777 0341- 405438

JADWAL KERETA API DARI STASIUN KOTA BARU MALANG: Kereta Api: Penataran Tujuan: Blitar Pemberangkatan : 04.25 WIB 07.28 WIB 10.40 WIB 13.48 WIB 19.00 WIB Kereta Api: Penataran Tujuan: Surabaya Pemberangkatan : 04.20 WIB 07.00 WIB 09.53 WIB

12.37 WIB 15.38 WIB 19.48 WIB

Pekalongan-Cirebon-Pasar Senen Jakarta Pemberangkatan : 14.50 WIB

Kereta Api: Malioboro Express Tujuan: Jogjakarta Pemberangkatan : 08.35 WIB

Kereta Api: Gajayana Tujuan: Jakarta Kota Pemberangkatan : 13.45 WIB

Kereta Api: Tawangalun Tujuan: Banyuwangi Pemberangkatan : 14:40 WIB

Kereta Api: Malabar Tujuan: Bandung Pemberangkatan : 15.45 WIB

Kereta Api: Matarmaja Tujuan: Madiun – Solo Jebres-Semarang Poncol-Tegal-

Kereta Api: Senja Kediri Tujuan: Bandung Pemberangkatan : 13.25 WIB

JADWAL SIM KELILING KOTA MALANG Senin : Alun-alun Selasa : Universitas Widyagama Rabu : RM. Ringin Asri Kamis : Giant Sawojajar Jumat : Pos Polisi Mitra I KOTA BATU Mei, Minggu keempat Pukul: 17.00-20.00 WIB

KABUPATEN MALANG Senin : Terminal Bus Dampit Selasa : Stadion Talok Turen Rabu : Dealer Honda Sekawan Motor Bululawang Kamis : Dealer Yamaha Gondanglegi Jumat : Stadion Kanjuruhan Sabtu : Stadion Kanjuruhan Minggu : Bend. Lahor Karangkates

RIZAL/MALANG POST

KREATIF: Pemilik becak ini cukup kreatif, plat nomor yang mestinya dipasang nomor becaknya diganti dengan logo mobil Daihatsu Xenia. Mungkin harapan si tukang becak ketika becaknya dikayuh bisa lari sekenceng larinya mobil Daihatsu Xenia.

Fikri, Korban Budaya Patriarki Dan Pendidikan Tak Membebaskan di Kampus TEWASNYA Fikri Dolasmantya Surya (19) mahasiswa jurasan Flanologi Institut Teknologi Nasional (ITN) Malang dalam Kemah Bakti Desa (KBD) sebagaimana diberitakan harian ini (9/12), menambah daftar panjang korban budaya patriarkal di kampus. Dengan dalih latihan mental, Fikri dan kawan-kawannya diperlakukan tidak semestiya oleh panitia KBD yang seniornya sendiri. Misalnya, tidak memberi air minum yang cukup pada peserta sehingga dehidrasi. Konon ada beberapa yang diperlakukan dengan mesum. Kenyataan ini adalah fakta lama yang hanya diakui akui oleh segenap civitas akademika kampus, tetapi tidak pernah ada upaya untuk memotong budaya patriarkal yang telah memakan banyak korban dari kalangan mahasiswa baru ini. Malah justru menjadi siklus yang terus berlanjut tiap tahun. Setalah mahasiswa baru menjadi senior, maka mereka balas dendam melakukan hal yang sama pada mahasiswa baru selanjutnya. Sehingga new bie (pendatang baru) selalu menjadi common enemy bagi para senior di kampus. Susan Lipkins dalam Menumpas Kekerasan Pelajar dan Mahasiswa: Menghentikan Perploncoan di Sekolah/Kampus (2008:16), mengatakan ini sebagai sorotitas sebagaimana dalam dunia kemiliteran. Yaitu senior selalu berusaha

untuk mempertahankan sebuah hirarki yang sudah mapan dalam senioritas di kampus. Sementar maba sebagai pendatang baru dipaksa tunduk pada hirarki itu. Parahnya lagi, tingkat kekejaman dan modus yang digunakan untuk membuat maba tunduk tergantung pada senior yang masih me­ nginginkan maba hormat pada “tetua”. Misalnya mengancam maba kalau tidak mengikuti perintahnya atau melawan maba tidak akan mendapat sertifikat atau dinyatakan tidak lulus, dan tahun depan harus ngulang. Sehingga maba, dengan segala ketakutannya, melakukan apa saja perintah senior sekalipun berbentuk kekerasan fisik asalkan dia lulus dan tidak ngulang. Pertanyaannya kemudian, dari pendidikan yang mengerikan ini mental apa yang di dapatkan mahasiswa? Benarkah dengan cara dididik kasar maba menjadi pemberani dan penyayang? Benarkah dengan dipelonco akan menjadikan maba kelak sebagai pemimpin yang bijak sana dan tidak korup? Bukankah secara psikologis cara mendidik menentukan berbanding lurus dengan hasil didikannya? saya rasa belum ada rujukan yang menjawab pertanyaan-pertanyaan ini, termasuk cara-cara mahasiswa senior dalam memperpelonco maba. Dalam perspektif Pendidikan Kaun Tertindas (Pedagogy of the Opressed) Paulo Freire, Perpeloncoan adalah sebentuk pendidikan atau rekrutmen yang tidak mem-

NTO HERLIAl- Farabi Malang

Oleh:

A wa STF Mahasis

bebaskan. Mahasiswa baru dijejali kesadaran “magis” dan “naif”. Kesadaran magis (magical consciousness) adalah kesadaran yang tak mampu melihat adanya kaitan antara satu tindakan dengan tindakan yang lain dan me­ nganggap penindasan terhadap dirinya sebagai sebuah predeterminasi ilahi yang tak bisa ditentang. dengan kata lain dianggap tahapan-tahapan prosedur yang ditetapkan oleh kampus yang harus dipatuhi tanpa harus sedikitpun berta­ nya. Sementara kesadaran naif (naival consciousness) yaitu sadar bahwa mahasiswa senior penyebabnya akan penindasan terhadap dirinya tetapi tidak memiliki keberanian untuk membangun suatu perlawan. Padahal kesadaran sebenar­ nya adalah kesadaran kritis (critical consciousness) yang memahami relasi antara satu faktor dengan faktor yang lain dan relasinya dengan sistem yang berlaku, mengerti siapa

aktornya serta berani mengambil tindakan dan melawan. Pola demikian bagi Freire adalah sebuah antagonisme pendidikan yang sama sekali tidak membebaskan: Senior sebagai Subjek dan Maba sebagai objek, Senior berfikir sementara Maba dipikirkan, Senior mengetahui segalanya dan Maba tidak tahu apa-apa, Senior menentukan peraturan sementara Maba diatur, Senior memaksakan pilihan dan Maba menyetujuinya, dst. Hal ini selanjutnya disebut banking education of concept (pendidikan ala bank) yang menempatkan maba sebagai sirkulasi deposito terbinanya budaya patriarkal dikampus. Dan ini sama sekali tidak membebaskan justru pembodohan massal. Seharusnya mahasiswa baru dihadapkan dengan persoalan yang menjadi fakta sosial saat ini, bahwa kondisi sosial kita (baca: bangsa Indonesia) penuh ketimpangan yang luar biasa. Korupsi merajalela sementara keadilan bertekuk lutut dibawah penguasanya penguasa yaitu uang. Buruh, petani, nelayan, tukang becak dan rakyat miskin lainnya dipermainkan dan diperbudak oleh negara sendiri. Mereka bekerja dengan peluh berderai dari pundak ke pantat, tetapi hasilnya mereka serahkan pada negara dalam bentuk pajak dan selanjutnya dikorup. Inilah realitas negara ini. Jika memang berbicara rea­ litas negara dianggap terlalu luas karena masih mahasiswa baru, sebagai gantinya bisa dimulai dari menyadari kondisi kampus yang masih diliputi persoalan yang rumit dan kompleks mahasiswa senior tentu sudah memahami kondisi ini. Mulai dari bagaimana pendidikan yang sejatinya hak setiap orang tetapi ternyata hanya dinikmati oleh beberapa orang saja yang ber-uang? Bagaimana pendidikan di kampus menjadi barang langka justru di negara yang konstitusinya tegas “mencerdaskan

kehidupan bangsa”, pendidikan dikampus tak ubah­ nya komuditas dagang yang digunakan untuk mengeruk keuntungan sebesar mungkin? Bagaimana pendidikan justru melahirkan para koruptor dise­ nayan? Bagaimana pendidikan dikampus menjadi ajang perlombaan prestise, status sosial, dan lahirnya dikotomi kaya-miskin? Dan seterusnya. Nah, penyadaran melalui menghadapkan mahasiswa pada masalah yang sebenarnya inilah yang disebut oleh Freire Problem Possing Education (Pendidikan hadap masalah), yaitu menghadapkan langsung mahasiswa pada polemik sosial yang sebenarnya, mahasiswa menjadi sadar realitas dan tau kondisi real, tidak ada lagi kekaburan terkait status kampus. Jadi bukan “memesis” (semu/tiruan) yang disampaikan pada mahasiswa baru. Sehingga siklus yang terjadi: refleksi, berfikir dan aksi, bukan siklus perpeloncoan dan pembodohan. Inilah model pendidikan yang seharusnya ditanamkan disetiap proses pendidikan lebih-lebih bagi yang baru memulai, apalagi sudah jenjang perguruan tinggi. Maka terasahlah nalar kritis para mahasiswa, lahirlah tokohtokoh pembela kemanusiaan, kebenaran, keadililan dan bukan figur-figur hippokrit nan korup. Sebagaimana diajarkan oleh Freire, kita tidak ingin generasi yang lahir adalah “nekrofili” yaitu cinta terhadap kematian dan hobbi menghisap bangkai saudara sendiri.Tetapi harapan kita semua adalah generasi “biofili” yaitu generasi yang cinta dan menjunjung tinggi kemanusiaan dan perdamaian. Perlu dicatat bahwa huma­ nisme hanya akan lahir dari proses pendidikan yang humanis pula, pendidikan rakus dan kejam akan ditakdirkan melahirkan orang-orang yang tamak dan pembual dan pendendam. (*)

Ipok

Ngalam

Dua Penangkapan dalam Sepekan SEPEKAN ini KPK membuat gebrakan dengan menangkap Kajari Praya NTB Subri karena menerima suap dan menetapkan gubernur Banten Ratut Atut Chosiyah sebagai tersangka kasus pengadaan alat kesehatan (Alkes) di provinsinya. Sudah banyak koruptor yang ditangkap KPK dan kemudian dijebloskan ke penjara. Dalam sejarahnya, KPK selalu melakukan penangkapan dan proses hukum sesuai prosedur sehingga tidak ada celah bagi para koruptor untuk mengakali. Hampir semua pelaku korupsi yang ditangkap KPK dipenjarakan, karena kesalahannya terbukti dalam persidangan. Akan halnya dua penangkapan tersebut, ada catatan khusus yang perlu dicermati. Penangkapan Kajari Praya tersebut menunjukkan masih kuatnya budaya koruptif di lingkungan penegak hukum. Sudah banyak jaksa, hakim dan polisi yang ditangkap, tapi mereka masih tidak jera untuk melakukan tindakan yang sama. KPK sudah melakukan berbagai cara untuk membuat efek jera kepada para penggarong uang rakyat tersebut, diantaranya dengan hukuman yang berat. Bahkan kini sudah disiapkan jerat hukum baru melalui UU Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) dalam upaya memiskinkan koruptor. Beberapa koruptor sudah dikenakan pasal ganda – korupsi dan pencucian uang – sehingga hukumannya menjadi berat. Seharusnya para penegak hukum yang paham hukum tersebut tidak main-main dengan hukum yang akan membuat hidup mereka sengsara dan nista. Seperti kata banyak orang, mungkin para koruptor itu sudah tidak punya urat malu sehingga menganggap korupsinya sebagai hal yang biasa. Tidak ada penyesalan dan rasa malu, sehingga mereka tetap ceria saat digelandang ke bui, seolah-olah tidak bersalah.. Seharusnya, profesi sebagai penegak hukum ini bisa dijadikan sebagai pertimbangan untuk memperberat hukuman. Mereka tahu hukum tapi malah mempermainkannya. Akan halnya penetapan Atut sebagai tersangka, akan memiliki dampak yang luas, salah satunya dalam bidang politik. Penangkapan tersebut pasti membawa dampak bagi Golkar, partai tempat Atut bernaung. Sebelumnya, Golkar Banten dipimpin oleh suami Atut, tapi setelah suaminya meninggal, jabatan itu dipegang adik kandung gubernur. Penetapan Atut sebagai tersangka dan penangakapan adik kandungnya Tubagus Chaeri Wardana dalam kasus Pilkada Lebak, diharapkan mampu menguak korupsi berjamaah yang dilakukan keluarga besar Atut yang menduduki jabatan penting dalam pemerintahan dan politik di provinsi tersebut. Seperti yang disampaikan Ketua KPK Abraham Samad, kasus korupsi di Banten sangat kompleks melibatkan dinasti keluarga besar gubernur. Selain kasus suap Pilkada Lebak, adik gubernur itu juga menjadi tersangka kasus Alkes di Tangerang Selatan, tempat istrinya menjadi wali kota. Setidaknya sudah ada tiga keluarga besar Atut yang sudah ditetapkan sebagai tersangka korupsi. Kalau menilik ucapan Ketua KPK, tidak menutup kemungkinan akan muncul tersangka baru dalam kasus yang lain. Kita tunggu saja, siapa lagi yang akan ditangkap KPK. Yang jelas, kita perlu mendukung langkah KPK untuk memberantas korupsi di Indonesia, meskipun terkesan agak lamban. (redaksi@malang-post.com)

Menerima kiriman foto lucu, unik dan kejadian menarik lainnya di wilayah Malang Raya. File dikirim dalam format JPG ke redaksi@malang-post.com

Sumber Kartun Strip: komikdik it.blogspot.com

REDAKTUR: MAHMUDI, LAYOUTER: REEP


KOMUNIKASI BISNIS

RABU, 18 DESEMBER 2013

5

KUNJUNGAN RELASI

STENLY REHARDSON/ MALANG POST

TATA: karyawan Hypermart Matos menata telur-telur ayam siap jual di area fresh product.

Harga Telur dan Daging

MERANGKAK NAIK MALANG – Jelang hari Natal, harga beberapa bahan makanan untuk menunjang perayaan umat Kristiani tersebut di pasaran mulai merangkak naik. Misalnya harga telur ayam dan daging terpantau naik ketimbang hari sebelumnya, baik di pasar tradisonal maupun pasar modern. Di Pasar Besar Malang (PBM) contohnya, harga jual telur ayam kini naik Rp 1000 per kilo. “Mulai hari ini harga telur ayam sudah menjadi Rp 15 ribu per kilo,” ujar salah satu pedagang PBM, Ibu Ida. Menurutnya, kenaikan tersebut menyesuaikan harga yang dipatok oleh peternak telor. Faktor yang mempengaruhi yakni

permintaan telur ayam yang semakin tinggi, sebab sudah mendekati hari Natal. “Kecenderungannya memang begitu, jelang Natal yang akan naik seperti telur dan daging ayam. Untuk harga bumbu memang naik tapi tidak terasa,” bebernya kepada Malang Post. Dia menambahkan, semakin mendekati Natal, harga telur berpeluang untuk bergerak ke angka Rp 16 ribu sampai Rp 17 ribu per kilo. Ha ini dikarenakan, permintaan telur ayam, daging ayam, dan daging sapi cenderung meningkat baik di kalangan restoran, hotel, hingga konsumen rumahan. Sementara menurut Divisi

KABAR BUMN

STENLY REHARDSON/ MALANG POST

DANA CEPAT: Kebutuhan akhir tahun yang relatif tinggi membuat transaksi gadai di Desember diprediksi lebih tinggi ketimbang November.

Transaksi Gadai Akhir Tahun Cenderung Meningkat MALANG – Efektivitas Unit Cabang Pembantu (UCP) Matos bagi PT Pegadaian (Persero) cukup tinggi. Pasalnya, omzet transaksi gadai emas di tempat yang merupakan cabang Pegadaian Malang Kotalama stabil di kisaran Rp 1,2 miliar. “Tahun ini pencapaiannya masih stabil, mulai dari Rp 1 miliar sampai dengan Rp 1,4 miliar. Begitu pula November lalu,” ungkap Pemimpin Cabang Pegadaian Malang Kotalama, Rochmadi. Menurutnya, November lalu sudah kembali meningkat di angka Rp 40 juta per hari. Bila ditotal, bulan lalu omzetnya Rp 1,24 miliar. Sebelumnya, sempat mengalami penurunan di kisaran Rp 1 miliar. Rochmadi mengungkapkan, turunnya omzet pasca lebaran lalu memang menjadi hal yang lumrah. Hampir semua cabang mengalami penurunan omzet gadai di bulan Oktober, begitu pula omzet penjualan. Omzet gadainya mengalami penurunan sekitar 10 persen. Lebih lanjut dia menjelaskan, omzet November lalu bisa menjadi acuan untuk mendapatkan angka lebih tinggi pada Desember ini. Pria ramah ini bahkan menargetkan angka maksimal, yakni Rp 1,4 miliar digapai jelang akhir tahun ini. “Bila bulan lalu hasilnya bagus, semakin ke sini pasti lebih bagus lagi. Akhir tahun kebutuhan dana masyarakat meningkat, dan Pegadaian bisa menjadi solusinya,” bebernya kepada Malang Post. Apalagi, keberadaan UCP Matos yang berada di pusat perbelanjaan memiliki kelebihan tersendiri. Menurut dia, ketika hendak berbelanja untuk keperluan akhir tahun, dan dana menipis, bisa menuju cabang Pegadaian di lantai 1 tersebut. Kemudian, Pegadaian tersebut juga tetap beroperasi di hari akhir pekan serta hari libur. Sementara itu menurut Sales Pegadaian UCP Matos, Avia Ratnasari, Desember ini kecenderungan yang terjadi untuk gadai kembali meningkat. Dia menyebutkan, dua minggu pertama bulan ini omzetnya rata-rata mencapai Rp 45 juta per hari. “Rata-rata omzet perharinya kini sudah meningkat daripada bulan lalu. Hasil bulan lalu optimis terlampaui,” bebernya kepada Malang Post. (ley/fia)

Manager Hypermart Malang, Rajababuel Arief menuturkan, harga telur mengalami kenaikan sejak awal pekan ini. Bila biasanya di kisaran Rp 15 ribu per kilo, di Hypermart kini mematok harga Rp 16,25 ribu per kilo. “Efektif mulai Senin (16/12) lalu harganya sudah mengalami kenaikan,” tuturnya. Selain itu, Hypermart juga menyediakan stok telur ayam dua kali lipat ketimbang biasanya menyesuaikan kebutuhan pelanggan. Menurut Arief, pengalaman di tahun sebelumnya membuat Hypermart menyiapkan stok lebih banyak. Sejalan dengan itu, penjualan juga me-

ningkat meskipun harga mahal. “Telur ini layaknya bahan pokok, keberadaannya tetap dicari meskipun mahal. Begitu pula bagi yang bersiap merayakan Natal,” papar dia. Kemudian pada bagian daging ayam broiler, harganya juga tercatat mulai mengalami kenaikan serta permintaan masyarakat mulai meningkat. Abdul Kodir, pedagang ayam broiler di PBM menyebutkan, harganya kini menjadi Rp 26 ribu sampai Rp 27 ribu per kilo. Sebelumnya, harganya stabil di kisaran Rp 24 ribu. “Naiknya cuma sedikit hanya Rp 1000 sampai Rp 2000 ribu saja. Padahal, sudah mendekati

hari Natal. Tapi kemungkinan tanggal 20 nanti naik lagi,” terangnya. Dia menjelaskan, di tahun sebelumnya dia menyiapkan stok daging ayam broiler mencapai 100 kilogram per hari di periode sepekan jelang hari Natal. Untuk tahun ini, karena kondisinya lebih sepi Kodir belum berani menambah lebih banyak. Hanya meningkat 50 persen saja dari stok normal yakni 35 kilo per hari. “Sekarang bawa di kisaran 50 kilo per hari. Paling banyak 70 kilo. Padahal, bila menjelang lebaran sehari bisa mencapai 150 kilo per hari,” tukasnya. (ley/fia)

Pergerakan Emas Masih Stagnan MALANG – Harga emas, baik perhiasan maupun batangan dari Aneka Tambang (Antam) cukup stabil sejak awal pekan ini. Pasalnya, selama dua hari terakhir tidak ada pergeseran berarti untuk harga emas tersebut. Harga emas perhiasan masih tetap di posisi Rp 470 ribu per gram, sementara harga Antam di posisi Rp 530 ribu per gram. “Harga emas perhiasan masih sama. Malahan selama dua pekan ini harganya bertahan di kisaran Rp 470 ribu hingga Rp 475 ribu. Cukup lama harganya stabil,” ungkap pedagang emas di Pasar Besar Malang (PBM), H. Hasan. Lalu, harga emas 23 karat kini bandrolnya sebesar Rp 415 ribu per gram dan emas 22 karat seharga Rp 345 ribu per gram. Menurutnya, sekalipun harganya rendah, kondisi pasar masih sepi. Minat masyarakat untuk berinvestasi melalui emas perhiasan masih cenderung sama dengan bulan sebelumnya. “Malah bisa lebih sepi ini, transaksi per hari saja menurun sekitar 20 persen. Efeknya, perhiasan jadi lebih banyak karena tidak ada peminat dan masyarakat cenderung menjual,” bebernya kepada Malang Post. Keadaan ini menurut Hasan di luar perkiraan dan kebiasaan. Salah satu faktornya adalah akhir tahun. Sepertinya, dana-

STENLY REHARDSON/ MALANG POST

JUAL BELI: Kendati harga emas stagnan cenderung rendah, namun banyak konsumen yang justru memilih untuk melepas emas miliknya.

nya masih disiapkan untuk hal lain yang lebih penting, seperti menyambut tahun baru. Kestabilan harga emas juga berlaku pada emas batangan. Setelah sempat naik Rp 3000 per gram untuk ukuran emas 1 gramnya, harga emas Antam kemarin masih tetap di posisi Rp 530 ribu per gram. Malahan, harganya masih terpantau dalam jangkauan selama sepekan terakhir. “Harganya masih stabil selama sepekan ini setelah sempat goyang di awal bulan. Efek melemahnya Rupiah terhadap

dollar AS sudah tidak berlaku bagi harga emas,” ujar Manager Penjualan PT Solusi Tunai Malang, Anjar Budi Kustanto. Dia menuturkan, rencana bank sentral AS mengadakan pertemuan untuk membahas program pembelian obligasi berimbas pada stigma positif sehingga harganya cenderung stabil. “Pada saat seperti ini sebenarnya masyarakat berinvestasi bukan menahan diri. Apalagi, ketika Rupiah melemah, ada peluang harga emas akan naik,” pungkas Anjar. (ley/fia)

KEMARIN (17/12), tim dari Atria Hotel and Conference Malang diwakili General Manager, Wahyono dan Assistant Public Relations Manager, Kadek Ayu Ery Ratnawati berkunjung ke Malang Post dan ditemui Direktur Malang Post, JD Purwanto, Pemimpin Redaksi, Sunavip Ra Indrata, dan Manager Pemasaran, M Buari.

PERHOTELAN

Wisatawan Mulai Reservasi Kamar

MALANG – Long weekend Natal yang berlanjut hingga tahun baru membuat bisnis hotel mulai menggeliat. Di sejumlah hotel, angka reservasi menunjukkan peningkatan yang cukup signifikan khususnya di periode menjelang tahun baru. Di hotel Tugu Malang misalnya, untuk periode 20 Desember hingga pergantian tahun, reservasi tamu hotel berada di angka 60 persen. Sales Manager Hotel Tugu Malang, Yudha Susanti mengatakan, seperti tahun-tahun sebelumnya, okupansi hotel akan terisi penuh saat tahun baru. “Untuk saat ini, reservasi kebanyakan dari tamu-tamu ekspatriat yang memang datang untuk berlibur,” terang Yudha kepada Malang Post. Perempuan berkacamata ini menambahkan, tahun ini, ada pergeseran trend dari kalangan tamu ekspatriat. Jika tahun lalu, para turis menginap hanya sekitar dua hari, namun untuk saat ini relatif lebih lama, hingga lima hari. “Ini menarik, mungkin salah satu faktornya destinasi di Malang makin banyak, sehingga mereka tak sekadar transit. Untuk harga kamar di periode tahun baru, kami memakai harga publish rate baik tamu dari travel agent maupun tamu personal,” imbuhnya. Dikonfirmasi di tempat terpisah, Assistant Sales and Marketing Manager Santika Premiere Malang, Panji Teguh mengatakan, tamu yang melakukan reservasi di hotel bintang empat tersebut telah mencapai lebih dari 78 persen. Panji mengungkapkan, okupansi 100 persen biasanya akan dicapai pada H- 5 tahun baru. Ia menambahkan, jika biasanya tamu Santika Premiere adalah kalangan pebisnis dan corporate, maka di Natal dan Tahun baru, kamar-kamar didominasi oleh tamu keluarga. “Biasanya kamar akan terisi penuh hingga H+1 tahun baru,” imbuh pria kelahiran Jakarta ini. Tak hanya hotel yang notabene pemain lama yang mulai dilirik oleh para tamu. Atria Hotel and Conference yang baru beroperasi pun sudah menerima reservasi untuk periode tahun baru di angka 60 persen. Bedanya, jika Hotel Tugu banyak didominasi oleh kalangan ekspatriat, maka tamu-tamu Atria berasal dari Surabaya. Assistant Public Relations Manager Atria Hotel and Conference, Kadek Ayu Ery Ratnawati mengatakan, 40 persen tamu yang sudah memesan kamar berasal dari Surabaya. “Tamu family yang memang datang ke Malang untuk berlibur di tahun baru. Di periode ini kita berlakukan publish rate,” ungkap Kadek disela-sela kunjungannya ke Malang Post, kemarin (17/12).(fia)


POLITIKA

RABU, 18 DESEMBER 2013

6

LINTAS POLITIKA

Pengamanan Pemilu Rp 3, 5 Triliun Berlebihan

MUHAMMAD FIRMAN/MALANG POST

KOTAK SUARA: Persiapan kotak suara untuk pelaksanaan Pemilu Legislatif dan Pilpres di kota Malang, yang masih memakai kotak suara yang lama.

Pemilu Legislatif Gunakan Kotak Suara Lama MALANG-Persiapan pelaksanaan Pemilu Legislatif pada April 2014 mulai dikebut KPU Kota Malang. Salah satunya mempersiapkan logistik untuk pemungutan suara pada saat pencoblosan, 9 April mendatang. Ketua KPU Kota Malang, Hendry ST MT mengatakan salah satu persiapan logistik pemilu yakni kotak dan bilik suara. Saat ini dua kebutuhan penting yang digunakan saat

pemilu sudah tersedia. “Untuk saat ini belum perlu mengusulkan pengadaan kotak suara dan bilik suara. Karena yang dimiliki Kota Malang masih baik dan bisa difungsikan secara maksimal,” jelas Hendry, kemarin. Ia mengatakan, sebelumnya KPU Pusat menginstruksikan untuk menginventarisir kotak suara dan bilik suara. Setelah menginventarisir dan memeriksa kondisi, ternyata milik Kota

Malang masih layak digunakan. “Karena kotak suara dan bilik suara masih dalam kondisi baik maka belum perlu diusulkan ke KPU Pusat untuk pengadaan baru. Gunakan yang sudah dimiliki Kota Malang,” kata dia. Kotak suara dan bilik suara yang dimiliki saat ini sebelumnya digunakan untuk pemilihan wali kota dan pemilihan Gubernur Jatim. Usai digunakan beberapa waktu lalu langsung

disimpan dan tetap dalam pemeliharaan. Jumlah kotak suara dan bilik suara yang tersedia saat ini disesuaikan dengan jumlah TPS yang dibutuhkan untuk pemilu legislatif. Jumlah TPS yang dibutuhkan sebanyak 1.512 titik. “Sedangkan logistik lainnya berupa surat suara menjadi kewenangan pemerintah pusat, termasuk proses cetak. Surat suara akan dicetak karena sudah melewati tahapan

validasi,” jelasnya. Setelah dicetak, lanjut dia, KPU Pusat mendistribusikan ke KPU daerah, termasuk Kota Malang. Hanya saja sampai kemarin sore belum diketahui secara pasti kapan surat suara akan dicetak. Persiapan lainnya yakni melakukan sosialisasi tentang pelaksanaan pemilu legislatif. Sosialisasi gencar dilakukan pada awal tahun depan. (van/udi)

KPU Usulkan Pilpres Tanggal 9 Juli 2014 JAKARTA - Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU), Ferry Kurnia Rizkiyansyah menjelaskan, pihaknya sudah merancang Peraturan KPU terkait Pemilu Presiden 2014. “Tanggal yang pasti belum ada. Tapi ancar-ancarnya Rabu 9 Juli 2014 untuk pemungutan suara,” ujarnya di KPU, Jakarta, kemarin. Menurut Ferry, rancangan ini rencananya segera dikonsultasikan dengan Komisi II DPR RI dan pemerintah dalam hal ini Kementerian Dalam Negeri. Setidaknya, ada tujuh draf rancangan PKPU mengenai pilpres yang akan diajukan kepada DPR dan pemerintah nanti. KPU baru akan menetapkan PKPU terkait pilpres usai mendengarkan usulan dari DPR dan

Pemerintah. Rencananya, penetapan akan dilakukan akhir Desember, mengingat awal Januari 2014, KPU harus sudah memulai tahapan pilpres. Ketua KPU, Husni Kamil Manik, menambahkan, pilihan 9 Juli 2014, merujuk perintah Undang-Undang Dasar 1945 yang menetapkan penyelenggaraan pilpres setiap lima tahun sekali. Berdasarkan perhitungan Pilpres 2009, waktu lima tahun setelahnya datang pada 9 Juli 2014. Sementara itu, sembari menunggu pemberitan Nomor Induk Kependudukan (NIK) untuk 3,3 juta pemilih dari Kementerian Dalam Negeri, KPU sudah membuka warga yang belum tercantum dalam pemilih untuk mendaftar dalam Daftar

Ferry Kurnia Rizkiyansyah Pemilih Khusus (DPK). “Sekarang kita membuka DPK. Kita sudah memberi petunjuk teknis pada teman-teman KPU di daerah, provinsi dan

kabupaten atau kota, tentang bagaimana mekanismenya,” ujar Komisioner KPU Ferry Kurnia Rizkiyansyah di Kantor KPU, Jakarta Pusat. Ferry menggarisbawahi, pemilih yang masuk dalam DPK hanya bisa sepanjang yang bersangkutan tidak masuk dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT). Kendati begitu, KPU tak mudah memasukkan mereka karena harus ada verifikasi petugas bahwa pemilih bersangkutan benar belum tercatat di DPT. Karenanya, kata Ferry, kewajiban KPU Provinsi, Kabupaten atau Kota, PPS, PPK, melakukan verifikasi, apa benar mereka sudah masuk dalam DPT atau belum. Begitu juga menyoal tempat tinggal, identitas dan lain sebagainya seperti

yang dipersyaratkan. “Jelas harus hati-hati benar (verifikasi, red). Karena, misalnya, kalau tidak hati-hati, maka nanti akan ada duplikasi pemilih. Kalau terjadi duplikasi, daftar pemilih yang ada akan membengkak,” ujar Ferry sambil menambahkan, selain bengkak, bakal ada pemilih ganda. Pendaftaran DPK dilayani hingga 14 hari sebelum pemungutan suara 9 April 2014. Undang-Undang Nomor 8 Tahun 2012 tentang Pemilu menyatakan warga yang memenuhi syarat sebagai pemilih dan tidak memiliki identitas kependudukan atau tidak terdaftar dalam DPT, KPU melakukan pendaftaran dan memasukkannya ke dalam DPK. (jpnn/udi)

Wiranto Berhentikan Bambang W Soeharto JAKARTA-Ketua Umum DPP Partai Hanura Wiranto memberhentikan Ketua Dewan Penasihat, dan Ketua Pengarah Bappilu DPP Hanura, Bambang W Soeharto, menyusul tertangkap tangannya Direktur PT AAn Lusita Ani Razak (LAR) dan Kajari Praya NTB SUB oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). “Setelah mendapat keterangan langsung dari Bambang W Soeharto, saya berhentikan beliau agar fokus dalam menghadapi proses hukum,” kata Wiranto di Gedung DPR/MPR RI Jakarta, Selasa (17/12). KPK melakukan operasi tangkap tangan terhadap Direk-

tur PT AAn, Lusita Ani Razak bersama Kepala Kejaksaan Negeri Praya Subri pada Sabtu lalu di Praya, NTB, terkait kasus suap pemalsuan sertifikasi tanah. Operasi ini kemudian menyeret nama Ketua Dewan Penasihat yang juga Ketua Pengarah Bappilu DPP Hanura, Bambang W Soeharto. Wiranto membenarkan Bambang W Soeharto adalah sebagai Ketua Dewan penasihat, merangkap Ketua Dewan Pengarah Bappilu, dan salah satu Pendiri Partai Hanura. Wiranto juga membenarkan Bambang W Soeharto adalah Direktur Utama PT AAN untuk pembangunan properti di NTB. “Dan benar PT AAn tersangkut

Wiranto kasus suap tanah dengan jaksa Subri, tetapi dalam kegiatannya semua itu tak terkait sama sekali dengan Hanura,” kata Wiranto. Menurut Wiranto, jabatan

Bambang di Partai Hanura bukan jabatan struktural, tapi di luar struktur partai. Dalam keterangannya, tambah Wiranto, Bambang menegaskan tidak merasa memberi perintah, restu, dan tidak mengetahui suap atau gratifikasi oleh Lusi kepada jaksa tersebut. “Tapi, kami minta ketidakterlibatan Bambang itu dibuktikan melalui proses hukum yang berlaku,” tambah Capres Hanura itu. Agar proses hukum lancar, Hanura menonaktifkan Bambang dari kepengurusan Hanura. “Jabatan Ketua Pengarah Bappilu saya ambil alih, sedangkan untuk jabatan ketua Dewan Penasihat Hanura, saya

tunjuk Pak Soebagiyo HS untuk menggantikan posisi Pak Bambang. Dengan begitu, maka tak akan ada tafsir macammacam soal Bambang dan suap jaksa itu,” ujarnya. KPK menangkap jaksa Subri dan LAR di salah satu kamar hotel di wilayah Senggigi, Lombok Barat, NTB. Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto mengatakan keduanya ditangkap sekitar pukul Sabtu malam lalu 19.15 WITA. KPK juga menyita barang barang bukti lembaran uang 100 dolar dengan total 16 ribu dan uang rupiah pecahan 100 ribu, 50 ribu, dan dua puluh ribu. Total semuanya sekitar Rp 220 juta. (jpnn/udi)

JAKARTA-Direktur Lingkar Madani Indonesia, Ray Rangkuti, mengkritik keras permintaan Polri untuk dana pengamanan Pemilu 2014 sebesar Rp 3.5 trilun dan TNI Rp 100 miliar. Permintaan dana sebesar ini tak berkorelasi dengan kemiskinan rakyat Indonesia. Menurut Ray, permintaan dana pengamanan sebesar itu sangat menguras dana negara. Jangan sampai pesta demokrasi lima tahunan dimanfaatkan Polri dan TNI menguras uang negara dengan dalih dana pengamanan. “Khusus dana yang dimintakan oleh Polri sebanyak Rp 3.5 triliun membuat kita benar-benar geleng-geleng kepala. Belum lagi pihak TNI yang meminta hingga Rp 100 miliar. Begitu mudah lembaga negara ini menyebut angka-angka seolah itu tak berkorelasi dengan kemiskinan rakyat Indonesia,” ujarnya, Selasa (17/12/2013). Ray menambahkan, nilai fantastis untuk dana pengamanan menimbulkan pertanyaan besar soal keamanan Pemilu 2014. Permintaan dana besar ini seperti berkorelasi dengan pernyataan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) sebelumnya bahwa ada ancaman keamanan Pemilu 2014. Seharusnya, jika memang begitu adanya, baik Polri maupun Presiden menjelaskan model-model ancaman dan kira-kira siapa pelakunya. Dengan begitu, kita sama-sama sejak dini mengantisipasi ancaman tersebut, sehingga bisa mengurangi biaya pengamanan. Ray juga mengkritik permintaan TNI untuk biaya pengamanan yang sama. Permintaan ini jelas-jelas tidak pada tempatnya karena TNI tidak ditugaskan untuk mengamankan pemilu. Sekalipun ia dimintakan bantuan untuk pengamanan pemilu, itu berada di bawah kordinasi kepolisian. Dengan begitu, dana pengamanan yang ditangani kepolisian juga dengan sendirinya melingkupi dana perbantuan tersebut. Dan TNI tidak perlu meminta dana pengamanan sendiri, karena memang hal ini bukan tugas pokok dan fungsi mereka. Dikatakan Ray, dua pengandaian kenapa permintaan dana di atas memboroskan karena, pertama pemilu masa orde reformasi minim dengan kekerasan. Karena itu pengamanan berlebihan justru dapat jadi ancaman psikologis bagi para pemilih. (jpnn/udi)

65 Desa di Wilayah Perbatasan Nunukan Dicoret KPU NUNUKAN- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Nunukan Kalimantan Utara kesulitan menerapkan Undangundang Nomor 8 Tahun 2012, yang mengatur PPS berbasis desa dalam Pemilu 2014 mendatang. Dengan alasan SDM dan letak desa yang terpencil membuat KPU Nunukan mencoret 65 desa yang berada di tiga kecamatan wilayah perbatasan, dalam laporan jumlah desa ke KPU Pusat dalam Pemilihan Umum Legislatif 2014. Ketua KPU Nunukan, Muhammad Sain mengatakan, pencoretan 65 desa tersebut atas permintaan tiga camat. “Ini tersebar di tiga kecamatan, Kecamatan Lumbis Ogong, Kecamatan Krayan Induk, dan Krayan Selatan. Itu warganya tidak terlalu banyak. Pegawai saja yang PNS di kecamatan itu terbatas,” kata dia. “Sementara kalau setiap desa itu ada PPS-nya ada sekretariatnya, maka otomatis orang kecamatan harus ke sana. Itu tidak mampu camat lakukan. Karena sekretariat itu untuk memproses keuangan kita ketika dikirim ke sekretariat PPS itu harus pegawai negeri. Enggak boleh orang non PNS membuat SPJ. Kepala desa di sana juga dikhawatirkan tidak bisa mempertanggungjawabkan keuangan. Jumlah masyarakat di sana juga terbatas,” tambah Muhammad Sain. Minimnya infrastruktur di desa di wilayah perbatasan juga menjadi kendala bagi KPU membentuk PPS. “Kantor camat saja menumpang. Kepala desa itu rata-rata menumpang. Ada satu kantor desa sampai lima enam kepala desa. Artinya lima enam PPS harus berkantor disitu. Ini kan tidak logis,” ujar dia. Menghadapi masalah tersebut, KPU Nunukan mengaku telah melapor kepada DPRD Nunukan dan melakukan koordinasi dengan KPU pusat. “Itu dari dulu sudah saya suarakan itu di DPR ketika hearing. Saya bawa ke Jakarta, oleh Jakarta mungkin banyak permasalahan enggak digubris. Akhirnya saya ke provinsi, provinsi pun bingung,” ujar Sain. Meski demikian, KPU Nunukan menjamin hak suara di 65 warga di wilayah perbatasan tidak akan hilang dalam Pemilu Legislatif 2014. “Yang kita fungsikan di sana hanya TPS. Jadi di desa yang jumlahnya 38 KK itu satu TPS di situ. TPS-nya terpusat,” tuturnya. (jpnn/udi)

Golput Masih Membayangi Pemilu 2014 YOGYAKARTA-Golput diperkirakan masih membayangi Pemilu 2014, karena tren angka partisipasi pemilih cenderung menurun dalam tiga pemilu terakhir ini. “Pascareformasi 1999 partisipasi pemilih dalam pemilu mencapai 92 persen, mungkin saat itu masyarakat masih opotimistis tapi pada Pemilu 2004 angka partisipasi turun menjadi 81 persen, dan pada pemilu 2009 semakin turun di angka 71 persen. Semoga pada Pemilu 2014 angka partisipasi pemilih meningkat,” kata Ketua Divisi Sosialisasi Komisi Pemilihan Umum Daerah Istimewa Yogyakarta Farid Bambang Siswantoro di Yogyakarta, Selasa kemarin. Dalam seminar “Upaya Preventif Terhadap Sikap Apatis Jelang Pemilu 2014” di Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga Yogyakarta, ia mengatakan angka tersebut belum termasuk surat suara rusak yang mengalami jumlahnya meningkat dari 1999 sebesar 6 persen, pada 2004 naik 9 persen dan Pemilu 2009 naik kembali mencapai 14 persen. “Mungkin warga tidak mau ingkar janji kepada beberapa tim sukses yang mendatangi rumahnya, hingga akhirnya mencoblos semua tanda gambar peserta pemilu dalam surat suara,” kata Farid. Padahal, menurutnya, keberhasilan pemilu dalam memperoleh pemimpin yang kompeten sangat membutuhkan partisipasi masyarakat. (jpnn/udi)

Warga NU Inginkan Pemimpin Tegas JAKARTA- Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Said Aqil Siroj mengatakan, nahdliyin (warga NU) menginginkan pemimpin nasional ke masa depan adalah sosok yang tegas, tidak peragu, dan berpihak ke rakyat. ”Aspirasi yang saya serap, warga NU ingin pemimpin mendatang tegas, memihak pada rakyat, sportif, konsekuen, tidak raguragu. Siapa pun orangnya,” kata Said Aqil saat menerima kunjungan jajaran Partai Gerindra

di Kantor PBNU, Jakarta, Selasa kemarin. Dalam kesempatan itu, Said Aqil antara lain didampingi Sekjen PBNU Marsudi Syuhud dan Ketua PBNU Muhammad Maksum Mahfudz. Sementara dari Gerindra Ketua Dewan Pembina Prabowo Subianto, Ketua Umum Suhardi, Wakil Ketua Umum Fadli Zon, dan Sekjen Ahmad Muzani. Ketika ditanya pers, apakah kriteria itu mengarah kepada Prabowo, maka sexara dip-

lomatis Said Aqil mengatakan setidaknya untuk saat ini memang demikian. “Sekarang yang muncul Pak Prabowo, siapa tahu nanti ada yang lain,” katanya sambil tertawa. Prabowo ketika ditanya pers, apakah berniat menggandeng Said Aqil dalam Pemilu Presiden 2014, langsung menyatakan belum ada pembicaraan ke arah itu. “Belum sampai ke situ. Kita tak bicara politik praktis,” ujar Prabowo. Ia menyatakan, kriteria calon

pendampingnya nanti harus jujur, membela rakyat, nasionalis, dan baik akhlaknya. “Banyak orang NU yang seperti itu,” kata Prabowo ketika ditanya apakah kriteria itu mengarah kepada Said Aqil. Hal yang jelas, kata Prabowo, kedatangannya bersama jajaran Gerindra ke PBNU untuk berkonsultasi sehingga perjuangan Gerindra tidak akan melenceng dari pandangan pemimpin umat. “Kebiasaan kita selalu berkonsultasi dengan lembaga

dan ormas yang menurut kami benar-benar mewakili sebagian besar warga negara, seperti NU dan Muhammadiyah,” ujarnya. Ia menambahkan, “Kami, parpol, merasa berkewajiban konsultasi sehingga dalam memperjuangkan aspirasi rakyat sejalan dengan pandangan pemimpin umat,” tambahnya. Said Aqil membenarkan pernyataan Prabowo. Ia mengatakan, pertemuan jajaran PBNU dan Gerindra hanya silaturahim biasa. (jpnn/udi)

KUNJUNGAN: Ketum PBNU Said Aqil Siraj (kiri) menerima Ketua Partai Gerindra Prabowo Subiyanto (tengah) dan Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani di gedung PBNU, Jakarta Pusat, Selasa (17/12). REDAKTUR : MAHMUDI, LAYOUTER : KURDI


SAMBUNGAN Sambungan dari Hal 1

Sambungan dari Hal 1 hasil koordinasi dengan kejaksaan,’’ terang Kapolres kepada Malang Post. Tapi dia mengaku, foto yang ada, akan dijadikan sebagai alat bukti. Sementara itu terkait pemeriksaan panitia, Kapolres menyebut, bakal dilakukan pagi ini. Jadwal itu molor sehari dari rencana semula. Penyebabnya, pemeriksaan terhadap 114 mahasiswa baru, tidak bisa dilakukan sehari. ’’Dalam pemeriksaan panitia itu, ada sekitar 101 orang yang akan diminta keterangan,’’ kata AKBP Adi Deriyan. Disinggung mengenai bahan pemeriksaan nantinya, Adi menjelaskan, tidak jauh dari keterkaitan masing-masing panitia. Termasuk, bagaimana proses pelaksanaan pengenalan jurusan (PJMB) dilakukan. Sementara itu kemarin pagi, Kasubdit Direskrim Umum Polda Jawa Timur, AKBP Ansori menemui Ke-

pala Kejaksaan Negeri Kepanjen, Kabupaten Malang, Reki SE Lumentut. Didampingi Kanit IV Satreskrim Polres Malang, Iptu Sutiyo, kedatangan penyidik itu diduga melakukan diskusi mengenai masalah Fikri. Usai melakukan pertemuan tertutup, Ansori pun tidak mau memberikan keterangan mengenai kedatangannya. Sebaliknya, hanya mengatakan jika itu pertemuan karena teman lama. ‘’Langsung ke Pak Kejari, ya. Saya hanya mampir dan beliau adalah teman,’’ kata Ansori. Kasipidum Kejaksaan Negeri Kepanjen, Usman, mengatakan kalau kedatangan Ansori memang untuk silaturahim. Kalau mengenai penegakan hukum meninggalnya Fikri, tentu kejaksaan masih akan menunggu surat pemberitahuan dimulainya penyidikan (SPDP). ‘’Kejaksaan hanya memantau perkembangan kasus itu,’’ terang Usman. (sit/avi)

Lapangan Jadi Rebutan, Air Kolam untuk Terapi Sambungan dari Hal 1 Sayang, Kota Batu selalu diguyur hujan saat dia melatih sehingga kaos putih harus ditutup menggunakan jaket parasit. Ya, Robert tidak lagi membawa Arema atau tim asal Indonesia ke Kota Batu. Namun dia membawa tim Serawak FA, anggota Liga Super Malaysia (kompetisi level tertinggi negeri jiran). ‘’I Love Malang, I Love Batu. Everything is good,’’ ucap Robert. Hampir setiap hari, Robert bersama tim Serawak melakukan latihan di Stadion Brantas Kota Batu. Jarak antara stadion dengan Hotel Purnama, tempat tim menginap, tidak terlalu jauh. Hanya membutuhkan sekitar 15 menit perjalanan menggunakan bus. Pelatih yang sempat menukangi PSM Makasar ini menilai, fasilitas stadion sudah sangat bagus. Dia mengutamakan kelayakan lapangan dibanding fasilitas lain, seperti tribun dan lampu. Ketika rumput lapangan rata dan drainase bagus, hal itu sudah menjadi fasilitas istimewa karena latihan dilakukan pada pagi atau siang. ’’Di sini setiap hari hujan, tapi air bisa langsung meresap. Jadi kami tetap bisa latihan sesuai jadwal ketika hujan turun,’’ katanya saat berbincang santai ketika ditemui di lobi Hotel Purnama Batu. Tidak hanya saat latihan, hujan lebat mengguyur areal Kota Batu ketika Serawak FA bakal bertanding uji coba, menghadapi PSM Makasar di Stadion Brantas, beberapa waktu lalu. Saat pemain kedua sudah melakukan pemanasan di lapangan, hujan lebat mengguyur sehingga genangan air berada di atas lapangan. Kedua tim harus menunggu hujan reda sambil melihat kondisi lapangan. Air yang menggenang ternyata cepat meresap setelah hujan reda. Pertandingan uji coba kemudian bisa dilakukan.

Keunggulan Kota Batu untuk rangkaian training center adalah suasana. Suasana kota yang berada di lokasi ketinggian menjadikan Batu memiliki hana dingin nan sejuk. Robert lantas bercerita, biasanya dia meminta manajemen hotel menyediakan es batu. Es tersebut dimasukkan dalam kolam kecil dan digunakan terapi pemain usai pertandingan maupun latihan berat. Di Batu, hal itu tidak perlu. Suhu sangat dingin sehingga air kolam sudah seperti es. Dalam suasana itu, pihaknya tidak perlu lagi meminta es karena air kolam sudah berfungsi seperti es dan bisa digunakan terapi. Kedatangan tim-tim sepak bola itu bisa menjadikan manajemen hotel ‘belajar’ mengelola sebuah tim. Itu karena tamu tim sepak bola sedikit berbeda dengan tamu lainya soal fasilitas. “Ooo. Jadi gini mengelola sebuah tim sepak bola. Semua fasilitas yang diminta tim harus kami sediakan. Kami juga memiliki berbagai fasilitas termasuk arena jogging yang luas dengan view luar biasa indah. Fasilitas itu digunakan untuk latihan ringan,’’ jelas Arif P Saputra, Manajer Marketing Hotel Purnama. Menurutnya, kedatangan Robert bersama tim Serawak bisa menjadi pintu masuk tim-tim luar negeri lainya. Dalam perpincangan ringan dengan pelatih yang tinggal di Malaysia itu siap mengajak tim asal Scotlandia. Itu karena suasana Kota Batu dengan berbagai fasilitas akan sangat cocok untuk TC tim-tim elit. Bagi hotel, kedatangan mereka akan semakin meningkatkan okupansi. Bersamaan dengan Serawak FA, tiga tim lainya juga melakukan TC di Kota Batu. Timnas U-19 mendahului jadwal, karena memilih Kota Batu sebagai lokasi persiapan AFC

Cup U-20 di Myanmar tahun 2014 selama dua bulan penuh. Sedangkan tim asal Malaysia lain, Sabah FA juga memilih TC di Batu. Sedangkan tim ISL, Sriwijaya FC juga melakukan hal yang sama di Batu. ’’Lokasi sini (Batu) sangat cocok untuk TC. Suasana ketinggian bisa meningkatkan VO2Max pemain. Usai pertandingan atau latihan berat, kami juga bisa terapi dengan jacuzzi pada hotel di Batu,’’ ungkap Junaedi, salah satu official Sabah FA. Kedatangan tim-tim elit untuk melakukan TC di Kota Batu membuat pengelola lapangan dan Pengcab PSSI Kota Batu kewalahan mengatur jadwal. Selama ini, lapangan di Kota Batu hanya ada dua yang layak untuk latihan tim elit, yakni Stadion Brantas dan Kusuma Agrowisata. ‘’Empat tim rebutan lapangan stadion. Kamipun harus ekstra keras membuat jadwal agar tidak berbenturan satu sama lain,’’ tegas Zainul Arifin KR, Sekretaris Pengcab PSSI Kota Batu. Menurutnya, Kota Batu yang semakin banyak menjadi jujugan TC menjadikan Pengcab getol bekerja sama dengan Pemkot Batu untuk perbaikan fasilitas. Pengcab sudah mengusulkan tiga lapangan dibangun sesuai standart. Saat ini rekanan Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang Pemkot Batu, sedang menggarap tiga lapangan, yakni Kelurahan Temas, Desa Bumiaji dan Desa Junrejo. ‘’Tiga lapangan itu memiliki standart seperti stadion. Tiga lapangan itu bisa digunakan untuk latihan timtim elit ketika TC di Batu sehingga tidak akan rebutan di Stadion Brantas atau Kusuma. Selain itu perbaikan fasilitas lapangan untuk untuk meningkatkan mutu kompetisi lokal,’’ tegas Zinung, sapaan akrabnya. (febri setyawan)

Diantaranya, dengan peralihan SIM dari kabupaten/kota ke provinsi untuk meningkatkan pelayanan dan mempercepat penyaluran dan agar efisiensi biaya semakin optimal. Jika ada selisih, dapat dimanfaatkan menambah sasaran KSM di lokasi pengembangan baru. Salim melanjutkan, untuk mewujudkan financial inclusion peserta PKH, sedang dirintis kerja sama dengan Bank Indonesia tentang penggunaan sistem Branchless Banking. Saat ini, kata dia, terjadi penambahan jumlah KSM di kabupaten/ kota penerima PKH tahun 20092011 sebanyak 187.899 KSM di 11 provinsi, 38 kabupaten/kota dan 133 kecamatan. ‘’Berbagai upaya tersebut diharapkan bisa menjadikan PKH semakin unggul dalam memberikan

pelayanan kepada masyarakat KSM peserta PKH,’’ harapnya. Rangkaian kegiatan launching kemarin, meliputi penyerahan alokasi bantuan tunai bersyarat PKH tahun 2013 secara simbolik mewakili daerah lainnya. Jatim sendiri mendapat Rp 574,46 miliar, terdiri bantuan peserta PKH tahun 2007-2012 sebesar Rp 447,18 miliar, pengembangan kecamatan tahun 2007-2012 : Rp 27,4 miliar, pengembangan 13 kabupaten/kota tahun 2013: Rp 83,28 miliar, dan saturasi tahun 2013: Rp 16,58 miliar. Serta, digelar video conference antara Mensos dengan KSM, pendamping, operator, UPPKH, kepala dinas sosial kab/kota wilayah barat, tengah dan timur yaitu Kabupaten Pasuruan, Pekalongan, Kota Prabumulih, Tarakan dan Ternate. (poy/avi/**)

Kabupaten/Kota Lokasi Pengembangan Baru Tahun 2013 Di Provinsi Jawa Timur

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13

Kab/kota

Jumlah Kecamatan

kebersamaan bakal terlihat dalam sesi latihan serta pertandingan ujicoba yang begitu padat. Sebab, sesi kebersamaan dan kekompakan tersebut bisa mempengaruhi kesepahaman antara satu pemain dengan pemain lain. ‘’Semuanya harus seimbang, antara peningkatan fisik dan pembentukan kekompakan. Tapi untuk saat ini kita membutuhkan porsi lebih untuk menyatukan visi tim,’’ terang Suharno. Sementara itu, sebelum menggelar sesi kebersamaan di kolam renang Klub Bunga Resort, Arema berlatih normal di Stadion Brantas Batu pagi kemarin, dengan variasi materi, tak hanya fokus pada fisik saja. Seluruh skuad Arema menghadiri latihan, termasuk Benny Wahyudi yang kepalanya bocor akibat tendangan bek sayap Sriwijaya FC, Ahmad Sumardi. Namun, Benny hanya berada di pinggir lapangan, sesekali juggling sendiri, atau melakukan jogging keliling stadion. Pemain seperti Gustavo Lopez, Sunarto, Samsul Arif, Arif Suyono, Juan

Revi hingga Qischil Gandrum Minny melahap sesi latihan standar yang dipimpin oleh Joko ‘Gethuk’ Susilo. Sementara, Suharno mengawasi para pemain yang bermain full di laga lawan Sriwijaya FC, yakni Munhar, Purwaka Yudhi Pratomo, Cristian Gonzales, I Gede Sukadana, Ahmad Bustomi dan Gilang Ginarsa. Menurut pelatih asal Klaten tersebut, latihan fisik khusus hanya diberikan pada beberapa pemain yang memang membutuhkan peningkatan. ‘’Gustavo Lopez secara sukarela minta tambahan materi latihan fisik. Arif Suyono dan Samsul Arif pun kita beri tambahan, karena mereka memang membutuhkannya,’’ tegas Suharno. Terpisah, Pembina Klub Arema, Lalu Mara Satiawangsa menyebut bahwa Arema yang sekarang lebih kompak dan lebih terasa Malangannya. ‘’Tim ini adalah tim yang terasa sekali Malangnya. Kekompakan pun begitu terasa, karena banyak pemain muda dan pemain lokal,’’ terang Lalu Mara, saat dikonfirmasi. (fin/avi)

2014, Sekolah di Batu Gratis-tis-tis Sambungan dari Hal 1 Dikatakan Eddy, kebijakan sekolah gratis bukanlah persoalan berani atau tidak berani. Tetapi, sekolah gratis lebih mencerminkan kesiapan pemerintah Kota Batu dalam memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakatnya. Dengan progam ini, lanjut dia, kesetaraan mendapatkan jenjang pendidikan yang layak menjadi merata. Tidak ada lagi alasan, anak orang tidak mampu, tidak bisa menempuh sekolah tinggi, hanya karena faktor biaya. ‘’Ini kebijakan pro rakyat. Di Batu mulai 2014 tidak boleh ada lagi alasan anaknya tidak sekolah karena kesulitan biaya. Semua harus sekolah. Semua harus melek huruf. Swasta dan negeri semua gratis,’’ ungkap mantan ketua Forum Komunikasi Putra Putri ABRI (FKPPI) ini. Agar kebijakan berjalan lancar, kata Eddy, Pemkot Batu mengalokasikan dana APBD sebesar Rp 46,47 miliar lebih. Penyerapan anggaran paling banyak sangat dimungkinkan untuk siswa tingkat Sekolah Dasar dan sederajat. Kemudian SMP sederajat dan SMA/SMK sederajat. ‘’Latar belakang masyarakat Batu sebagai petani tentu akan bangga, kalau

anaknya bisa sekolah semua. Mereka, akan bangga, anaknya memiliki pendidikan lebih tinggi dibanding orang tuanya. Cita-cita orang tua itu pasti anaknya lebih majudibanding orang tuanya. Dan sarananya, salah satunya, sekolah kita gratiskan,’’ kata ayah tiga orang anak ini. Batu yang sekarang dikenal sebagai Kota Wisata, sebenarnya menjadi daya tarik investor untuk mendirikan sekolah favorit (sekolah mahal). Tidak hanya dari Surabaya, investor dari Jakarta pun ingin mendirikan sekolah favorit di Batu karena prospeknya cukup menjanjikan. Tetapi, ungkap Eddy, investor hanya bisa gigit jari. Karena, semua investor yang ingin mendirikan sekolah di Batu ditolaknya. Alasannya, jika sekolah favorit dibiarkan berdiri justru hanya akan membuat masyarakat menjadi terkotak-kotak. ‘’Saya tidak mau itu terjadi di wilayah saya. Semua anak sekolah harus memiliki kesetaraan yang sama. Kalau ingin menempuh pendidikan lebih, silakan ke luar kota Batu. Mungkin di Malang, Surabaya atau daerah lain di Indonesia. Tapi, berapa sih jumlahnya yang bisa seperti itu,’’

ujarnya bernada tanya. Ditanya soal jika ada keinginan masyarakat untuk berpartipasi dalam dunia pendidikan di Batu, Eddy menyebutkan, cukup untuk kegiatan ekstrakurikuler. Artinya, kewajiban biaya yang sudah menjadi tanggung jawab Pemkot Batu, tidak perlu disumbang peran serta masyarakat. ‘’Misalnya, sekolah ingin mengadakan rekreasi. Silakan, kalau ada orang tua ingin partisipasi untuk kegiatan di sekolah anaknya. Tetapi, tetap harus sharing dengan kebijakan yang sudah diterapkan di sekolah. Kalau untuk urusan pokok, semua sudah kami tanggung,’’ pungkasnya. Ditemui Malang Post usai acara, Gubernur Jatim sangat memuji kebijakan yang diambil Pemkot Batu. Karena, kebijakan APBD pro rakyat yang dipeloporinya lebih membumi jika Pemkab/Pemkot se Jatim mencontoh Pemkot Batu. ‘’Utamakan rakyat. Sekolah gratis tentu akan sangat membantu beban hidup masyarakat. Apalagi, masyarakat yang belum beruntung. Contoh seperti ini akan lebih baik, jika ditiru semua pemerintahan di Jatim,’’ kata Soekarwo. (has)

Siswa SMK Dapat Rp 300 Ribu/bulan Sambungan dari Hal 1 Anggaran Rp 46,47 miliar itu memang tidak semuanya ditanggung APBD Pemkot Batu 2014. Sebaliknya, APBD hanya menutup Rp 21,525 miliar melalui progam Bantuan Operasional Sekolah Daerah (Bosda). Sisanya Rp 24,947 miliar ditanggung pemerintah pusat melalui progam Bantuan Operasional Sekolah Nasional (Bosnas). Penyalurannya, mulai 2014, 19.500 siswa SD (swasta, negeri & sederajat) akan dibantu dana Rp 60.000/siswa/bulan atau sebesar Rp 14.04 miliar. Bantuan Rp 60 ribu itu Rp 48.300 dibayar Bosnas total jumlahnya Rp 11,302 miliar dan sisanya Rp 11.700 dibayar melalui Bosda total jumlahnya Rp 2,749 miliar. Sedang siswa SMP (negeri, swasta & sederajat) sebanyak 9.500 siswa akan dibantu dana masing-masing Rp 85.000/siswa/bulan atau sebesar Rp 9,690 miliar. Komposisi bantuan Rp

85.000 itu ditutup anggaran Bosnas Rp 59.166 atau total Rp 6,744 miliar. Sisanya Rp 25.839 ditanggung Bosda atau total kebutuhan Rp 2,945 miliar. Kemudian untuk 3.500 siswa SMA (negeri, swasta & sederajat) dibantu dana Rp 250.000/siswa/bulan atau dibutuhkan dana Rp 10,5 miliar. Bantuan Rp 250.000 itu Bosnas hanya menutup Rp 83.333 atau sejumlah Rp 3,499 miliar. Dan Bosda menutup Rp 166.667 atau sebesar Rp 7 miliar lebih. Terakhir untuk SMK (negeri, swasta) sebanyak 3.400 siswa diberikan bantuan lebih besar yaitu Rp 300.000/ siswa/bulan atau satu tahun sebesar Rp 12,2 miliar. Bantuan itu Bosnas hanya menyumbang Rp 83.333 atau sebesar Rp 3,499 miliar. Dan Bosda Batu menutup Rp 216.667 atau sebanyak Rp 8,84 miliar. ‘’Angkanya memang besar. Setahun

sekolah gratis dibutuhkan Rp 46,47 miliar. Tetapi, inilah komitmen kami untuk memberi pelayanan terbaik pada masyarakat. Utamanya di bidang pendidikan,’’ ungkap Tosie. Selain anggaran di atas, lanjut Tosie, Pemkot Batu masih mengalokasikan Rp 32 miliar lebih untuk penunjang progam sekolah gratis. Rincian penggunaan anggaran itu antara lain Rp 26 milair lebih untuk belanja proyek, Rp 4 miliar untuk peningkatan progam IT dengan menggunakan server PT Telkom, pemberian minum susu gratis Rp 600 juta dan pembelian sepatu plus seragam sekolah Rp 1 miliar. ‘’Sekali lagi, anggarannya memang besar. Tetapi, beginilah kalau investasi Sumber Daya Manusia (SDM). Butuh biaya besar. Karena itu, kami minta bantuan masyarakat untuk mendukung progam ini,’’ pungkasnya. (has)

Sambungan dari Hal 1

Sambungan dari Hal 1

No

‘’Kita tak programkan penggemblengan fisik secara khusus. Latihan di TC standar-standar saja. Tapi, lebih penting, TC ini untuk membuat tim kompak. Soal fisik itu bisa dibenahi dalam sela-sela persiapan laga ujicoba,’’ terang Suharno kepada Malang Post kemarin. Sesi kebersamaan dan kekompakan terjadi di kolam massage dan sauna di Klub Bunga Batik and Resort, usai latihan siang kemarin. Para pemain yang sudah menguras energi dalam latihan pagi di Batu yang dingin, menceburkan diri di kolam air panas, serta menikmati waktu bersama. Para pemain bercanda dan guyon di kolam renang air panas. Suharno yang duduk di pinggir kolam, menilai hal ini yang jadi momen terpenting dalam TC. ‘’Arif Suyono yang rumahnya Batu saja memilih tidur dan makan disini bersama temantemannya. Para pemain cukup dewasa untuk memahami makna TC, yakni kebersamaan dan kekompakan,’’ terang mantan pelatih Persiwa Wamena itu. Menurut Suharno, kekompakan dan

Hari Ini, Abd Saleh Jadi Bandara Internasional

Mensos Launching PKH 2013 Salim Segaf Al Jufri mengatakan, launching tersebut, sebagai tanda dimulainya penyaluran bantuan tunai bersyarat dari PKH, untuk lokasi pengembangan tahun 2013. Sasarannya, 884.199 KSM yang tersebar di 28 provinsi, 167 kabupaten/kota dan 1.249 kecamatan. ‘’Tidak sekedar launching tapi evaluasi PKH yang sudah tujuh tahun berjalan. Juga menjadi masa akhir durasi waktu bagi peserta PKH 2007 yang disertifikasikan untuk menentukan masuk kategori transisi atau graduasi,’’ terangnya kepada Malang Post, kemarin. Pelaksanaan PKH tahun ini, lanjut pria berkacamata ini, pihaknya telah melakukan berbagai penyempurnaan sistem dan mekanisme, agar mampu memberikan pelayanan kepada masyarakat peserta PKH.

7

TC Fokus Satukan Visi Tim

Foto ‘Penyiksaan’ Muncul Lagi Dari sejumlah foto yang ditampilkan, terlacak jika foto diambil menggunakan kamera Canon EOS 1100D. Waktu pengambilan gambar pada 12 Oktober 2013, sekitar pukul 02.28. Bahkan, dari beberapa gambar yang ditampilkan, diantaranya juga terlihat Fikri Dolasmantya Surya, saat mengikuti PJMB. Semua mahasiswa baru, hampir semua wajahnya ditutup dengan menggunakan kaos. Ketika foto-foto itu dikonfirmasikan kepada polisi, Kapolres Malang, AKBP Adi Deriyan Jayamarta SIK., menyebut, dari foto-foto itu tidak serta merta bisa langsung membidik tersangkanya. ’’Itu terlalu prematur sekali bagi penyidik. Masalahnya, tanpa pemeriksaan saksi-saksi dari mahasiwa baru, panitia hingga ahli pidana, tentu akan sulit pembuktiannya. Makanya, sementara konsentrasi pada pemeriksaan saksi-saksi dan

RABU, 18 DESEMBER 2013

Nilai Nominal KSM

Kab.Malang Kab.Pacitan Kab.Trenggalek Kab.Nganjuk Kota Blitar Kab.Lumajang Kota Mojokerto Kota Surabaya Kab.Pamekasan Kota Pasuruan Kota Madiun Kota Malang Kota Batu

33 11 14 19 3 21 2 14 13 3 3 5 2

34.286 11.227 13.456 18.926 1.206 14.238 906 12.465 21.304 1.713 1.171 4.834 564

20.469.675.000 6.639.725.000 7.769.800.000 11.626.550.000 772.550.000 8.357.900.000 572.175.000 7.937.375.000 13.917.700.000 1.072.025.000 723.550.000 3.063.200.000 364.575.000

Total

143

136.296

83.286.800.000

Sebaliknya, Pakde Karwo lebih mensikapi momentum ini sebagai titik penting perkembangan pembangunan Malang Raya ke depan. ‘’Malang Raya akan menjadi pintu masuk yang cukup strategis untuk perkembangan ekonomi di Jatim. Tidak hanya ekonomi di Malang Raya saja,’’ ujar Pakde Karwo dengan menyebutkan, Jatim tidak mungkin hanya mengandalkan Bandara Internasional Juanda sebagai pintu masuk utama. Dikatakan Pakde Karwo, fasilitas yang dimiliki Bandara Abd Saleh memang belum sesuai standar kebutuhan. Misalnya, panjang run away (landasan pacu) perlu disesuaikan lagi agat pesawat berbadan lebar bisa mendarat di Malang. Karena, maskapai penerbangan internasional kebanyakan menggunakan pesawat berbadan lebar. Selain itu, fasilitas pengaturan sistem lalu lintas udara juga harus ditingkatkan. Dan kemampuan radar juga harus ditingkatkan. ‘’Karena Abdurahman saleh terletak di daerah yang mendung dan gampang hujan,’’ paparnya. Terkait kondisi di atas, lanjut Pakde Karwo, Pemprov Jatim lebih memilih mengejar status ketimbang meningkatkan fasilitas sebagai bendahara internasional. Kenapa, karena dengan status

internasional maka Bantuan Keuangan (BK) dari pemerintah pusat bisa segera dikucurkan. ‘’Kejar status dulu, biar dana bisa meluncur. Karena untuk menjadi bandara internasional butuh biaya besar. Sebab, BK tidak akan turun kalau statusnya masih tetap bandara nasional saja. Memang bisa turun, tapi nilainya tidak seperti yang kita harapkan,’’ ungkap mantan Kadispenda Jatim ini.Setelah MoU, lanjut Pakde, Bandara Abd Saleh bisa menjadi bandara penerbangan antar kota di kawasan Asia Tenggara. Pintu masuk penerbangan internasional bisa langsung Singapura-Malang-Singapura. ‘’Impian ini yang kita kejar. City link dengan jalur Singapura, bisa segera diwujudkan. Kenapa, karena Singapura itu pintu masuknya penerbangan internasional menuju benua negara-negara Eropa dan benua lainnya,’’ katanya. Selain penerbangan internasional, Bandara Abd Saleh juga bisa digunakan untuk penerbangan dengan daerah lain di kawasan timur dan selatan Jatim. Misalnya, Malang-Banyuwangi atau Malang-Pacitan. ‘’Sedang kawasan utara Jatim biar dikaver Juanda,’’ harapnya. Ditanya tentang regulasi pengelolaan, Pakde Karwo menyebutkan,

sesuai ketentuan harus dikelola Badan Usaha. Bisa BUMN (milik negara) atau BUMD (milik daerah). Karena itu, Bandara Abd Saleh tetap akan dikelola Pemprov sendiri tanpa melibatkan Perum Angkasa Pura I. ‘’Kan boleh kita mengelola sendiri. Tetapi, untuk komposisi kepemilikan sahamnya nanti akan kita ubah. Besok (hari ini, Red.) kita akan bicarakan dengan pihak TNI AU. Harusnya masyarakat Jatim, khususnya Malang Raya bangga kalau bandaranya dikelola BUMD,’’ ungkapnya sembari tersenyum. Ditambahkan dia, dasar utama pemikiran peningkatan status bandara Abd Saleh, karena Malang Raya bisa mendrive daerah di sekitarnya ikut berkembang. Misalnya, Blitar dan sekitarnya. Kalau cost delivery bisa ditekan karena bandaranya lebih dekat, maka cost of production menjadi lebih murah. ‘’Competitiveness kita ada di efisiensi. Kalau efisiensinya jalan karena ongkosnya murah otomatis perekonomian di Jatim, ikut terdongkrak. Karena itu, kita tidak mau bicara soal Pemasukan Asli Daerah (PAD) keberadaan bandara. Tapi lebih penting bagaimana fasilitas umum lebih maju dari kondisi sekarang ini,’’ pungkasnya. (has)

Bakal Diserbu Ibu PKK Sambungan dari Hal 1 ‘’Jadi ibu-ibu bisa mengingatkan bapak-bapak untuk tidak telat membayar pajak,’’ tukas istri Wali Kota Malang, HM Anton ini. Oleh karenanya, Umi Farida menghimbau dan mengajak segenap keluarga besar PKK Kota Malang, untuk menyemarakkan kegiatan akhir pekan ini. Apalagi, kupon untuk mengikuti jalan sehat ini dibagikan secara gratis. Sebagaimana diinformasikan Ketua Kegiatan Jalan Sehat Sadar Pajak, Ni Kadek Yuli DS, kupon jalan sehat dapat diperoleh di kelurahan-kelurahan setempat.

‘’Panitia akan menyediakan ribuan kupon untuk dibagikan kepada masyarakat. Kami berharap warga Kota Malang segera memanfaatkan waktu yang ada,’’ papar Kadek. Even jalan sehat Minggu nanti menyediakan lebih dari lima unit sepeda motor serta puluhan hadiah dan doorprize menarik. Start dipusatkan di kawasan Bundaran Tugu depan Balaikota Malang dengan jarak tempuh sekitar 5 kilometer. Rutenya memutari balaikota menuju Jalan Majapahit ke Embong Brantas, Jalan Kertanegara kemudian kembali ke area Tugu.

Antusiasme juga ditunjukkan HM Anton yang menyebut kegiatan ini sebagai kado istimewa bagi warga Kota Malang. Walikota peduli wong cilik ini bahkan bersiap mengagendakan even ini secara rutin. ‘’Ini kado khusus bagi warga Bhumi Arema. Khususnya para pembayar pajak yang telah memenuhi kewajibannya tepat waktu, sehingga bermanfaat bagi roda pembangunan daerah. Even ini akan terus kita tradisikan sebagai bentuk kebersamaan antara Pemkot Malang dengan warganya,’’ tandasnya bersemangat. (tom/avi) REDAKTUR : SUNAVIP RA INDRATA, LAYOUTER : MOKA


8

RABU, 18 DESEMBER 2013

Isbon Luncurkan Beruang Edisi Natal ISTIMEWA

SERIUS: Anggota OMK Paroki St Albertus de Trapani, Blimbing latihan koor untuk misa malam Natal

Koor Malam Natal hingga Dekorasi Gereja MALANG - Generasi muda Katolik yang tergabung dalam Orang Muda Katolik (OMK) melakukan berbagai persiapan di paroki masing-masing jelang perayaan Natal. Mulai dari koor hingga dekorasi ge reja. Itu hanyalah sekelumit aktifitas generasi muda Katolik menghadirkan suasana Natal. OMK di Paroki St Albertus de Trapani, Blimbing misalnya, kebagian tugas koor pada malam Natal, 24 Desember mendatang. Berbagai persiapan sudah dilakukan sejak jauhjauh hari sebelumnya. “Salah satu persiapan kami yakni latihan koor untuk misa malam Natal. Saat latihan koor inilah anggota OMK bertemu di tengah kesibukan masing-masing,” jelas Ketua OMK Paroki St Albertus de Trapani, Blimbing, Agatha Adventina. Tina, sapaan akrab Agatha Adventina mengatakan, Natal merupakan momen kumpul keluarga dan anggota OMK. Khusus untuk generasi muda yang tergabung dalam OMK, mereka sudah memiliki agenda merayakan Natal. Usai menjadi koor saat malam Natal nanti, OMK menjaring anggota baru. Generasi muda yang belum tergabung dalam organisasi tersebut dirangkul dengan kegiatan menarik. Diantaranya membagikan kalender dan pudding. “Kami menjaring anggota dengan cara membagi-bagikan kalender dan puding. Kami ingin menyapa lalu merangkul generasi muda Katolik di Paroki St Albertus de Trapani Blimbing dalam kebersamaan di OMK,” paparnya. Tak hanya itu saja, generasi muda di Paroki St Albertus de Trapani juga berpartisipasi membuat gua dan pohon Natal. Hal tersebut sebagai wujud partisipasi dan kebersamaan di paroki. Selain merayakan Natal dalam suasana kebersamaan diantara sesama generasi muda, mereka juga merayakan peringatan hari kelahiran Yesus Kristus itu bersama keluarga masing-masing. Apalagi semua anggota keluarga kumpul saat merayakan Natal. “Inilah salah satu momen mempererat kebersamaan dalam suka cita bersama merayakan Natal,” kata Tina. Begitu juga dengan OMK Paroki St Perawan Maria dari Gunung Karmel, Gereja Katedral Ijen. Menjelang Natal, OMK di paroki tersebut ikut membantu dekorasi gereja. “Natal tahun ini menjadi momen bagi kami untuk menjadi lebih baik, lebih maju lagi,” kata Wakil Ketua OMK Paroki St Perawan Maria dari Gunung Karmel, Gereja Katedral Ijen, Theo Tony Juang Doren. (van/fia)

MALANG – Istana Boneka Malang bisa menjadi jujukan bagi customer di Malang yang tengah berburu kado manis untuk menyambut Natal. Sebab, store boneka tersebut menyiapkan berbagai macam aksesoris atau boneka yang tampilannya menyesuaikan dengan datangnya hari raya umat Kristiani tersebut. Perbedaan aksesoris Natal di Isbon ini dengan tempat yang lain yakni lebih cocok untuk hadiah. Bentuknya seperti boneka beruang, bantal, atau toples. Hanya saja, aksen khas berwarna merah, hijau serta emas mendominasi tampilan aksesoris tersebut. “Itulah yang membuat Isbon berbeda dengan store aksesoris lain. Sehingga ketika ada customer yang membeli hadiah Natal di sini, sudah ada ciri khas tersendiri merupakan produk Isbon,” beber Supervisor Isbon Malang, Lusia Irawati. Misalnya saja untuk bentuk boneka Santa Clause. Mulai dari ukuran terkecil, yang biasa diburu oleh kawula muda se bagai hadiah Natal untuk kekasih, atau bahkan berukuran 1,5 meter. Bandrol harganya mulai dari Rp 65 ribu sampai dengan Rp 1 jutaan. Masih ada pula topi Santa Clause dengan model bervariasi. “Selain itu Natal identik dengan Santa Clause. Varian bentuknya yang ada disini mulai dari boneka hingga aksesoris lain yang cocok dirangkai dalam bentuk parsel. Misalnya tutup toples,” urainya kepada Malang Post. Kemudian bentuk lain seperti boneka keledai yang kerap diidentikkan se-

LUCU: Boneka-boneka beruang menjadi salah satu pilihan kado Natal dari Isbon. RIZAL FANANY/ MALANG POST

bba gaii pengantar setia i S Santa Cl Clause ber keliling kota untuk memberikan hadiah. Bila dipadukan dalam bentuk parsel untuk hadiah kolega, Isbon pun menyiapkannya dengan tampilan yang manis.

L bih llanjut j perempuan ddengan saLebih paan akrab Lusi ini menuturkan, apapun bentuk bonekanya, bisa menjadi kado Natal yang pas ketika sudah diberi aksesoris topi merah yang kerap dipakai Santa Clause.

“J di l h store IIsbon b di bbu“Jadinya, seluruh lan ini penuh dengan aksesoris yang cocok untuk hadiah Natal. Baik untuk pembelian eceran maupun parsel dengan harga mulai Rp 175 ribu,” pungkas dia. (ley/fia)

PERNIK NATAL

PMK YOSUA FOR MALANG POST

SPESIAL : Perayaan Natal Yosua tahun lalu. Natal PMK Yosua tahun ini spesial karena hadirkan lomba akustik lagu rohani.

Satukan PMK dengan Lomba Akustik ISTIMEWA

SIMPLY: Perpaduan warna sederhana putih dan hijau menghasilkan suasana Natal yang elegan.

Warna Pengganti Merah dan Hijau BULAN Desember identik dengan perayaan natal. Biasanya, memasuki awal bulan Desember umat kristiani sudah sibuk mendekorasi rumah dalam rangka menyambut datangnya Natal. Selama ini natal identik dengan warna merah dan hijau. Namun, sebenarnya ada banyak warna lain yang bisa Anda gunakan dalam mendekorasi rumah untuk perayaan Natal. Dilansir dari Houzz,(17/12), ada 10 inspirasi warna nan cantik yang bisa Anda terapkan dalam mendekor rumah saat Natal. Dengan inspirasi warna ini dapat membantu Anda mempercantik rumah Anda saat menyambut Hari Raya Natal.

MALANG – Persekutuan Mahasiswa Kristen (PMK) Yosua dari FISIP UB tak ingin ketinggalan memeriahkan sukacita natal di Kota Malang. Sore ini (18/12), PMK Yosua menggelar perayaan Natal spesial. Panitia Natal PMK Yosua menggelar lomba akustik lagu rohani yang diikuti oleh PMK dari fakultas-fakultas Universitas Brawijaya, serta mahasiswa Katholik FISIP UB. Ketua Panitia Natal PMK Yosua, Dorothea Tri Rahayuningtyas mengungkapkan, lomba akustik lagu rohani itu dihelat di Sekolah Tinggi Alkitab Nusantara, Bandulan. “Acara Natal lomba akustik digelar pada pukul setengah 5 sore besok (sore ini),” terang Thea, sapaan akrabnya

kepada Malang Post. Thea menerangkan, lomba akustik menjadi event spesial dalam perayaan natal di PMK Yosua. Pasalnya, persekutuan di bawah naungan UAKK (Unit Aktivitas Kerohanian Kristen) UB tersebut belum pernah menyelenggarakan lomba akustik sebelumnya. Menurut Thea, event ini spesial karena memberi wadah bagi mahasiswa kristen UB untuk mengekspresikan bakatnya di bidang musik. “Kita belum pernah menggelar lomba akustik dalam perayaan Natal. Tentu saja, ini jadi perayaan yang spesial,” terang mahasiswi yang berdomisili di Batu tersebut. Thea melanjutkan, lomba akustik

bakal menghadirkan tiga juri yang berkompeten di bidang musik. Yakni, Donna Angel Donsu yang merupakan juara 1 Pop Singer Jatim. Ia juga pernah menjadi juri Pop Singer Jatim. Donna juga masuk 50 besar Indonesian Idol dari tahun 2007. Juara 1 Lomba Lagu Rohani Pesparani tahun 2011 menjadi jaminan kualitas penilaian juri. Sementara, juri Yesaya adalah pemain keyboard band pengiring Fariz RM, serta menjadi band opening Tulus dan Abdul and The Coffee Theory saat konser di Malang. “Juri terakhir berasal dari perwakilan Mahasiswa FISIP UB, Geraldi, yang merupakan pengajar les bass di Purwacaraka,” terang Thea.

Mahasiswi semester 5 Komunikasi UB, penghususan Public Relation ini menambahkan, selain lomba akustik lagu rohani, PMK Yosua juga menggelar acara perayaan Natal bersama pada hari Jumat, 20 Desember 2013. Menurut Thea, Natal PMK Yosua tetap dihelat di Sekolah Tinggi Alkitab Nusantara, Bandulan. “Kita sudah mengundang perwakilan seluruh PMK di UB. Kita ingin Natal tahun ini menjadi wadah pemersatu PMK di UB. Sebab, kadang ada kesan satu PMK tidak kenal dan PMK lainnya, semoga Natal PMK Yosua bisa mempererat mahasiswa kristen UB,” tutup jemaat gereja GKT Sinai, Batu ini.(fin/fia)

BIRU DAN MERAH Jika Anda sudah bosan dengan warna hijau dan merah, padanan warna biru dan merah juga tak kalah membuat dekorasi Natal di rumah Anda terlihat lebih segar. UNGU DAN MERAH warna ungu identik dengan warna kerajaan, sehingga warna ungu ini memberikan sentuhan anggun jika dicampur dengan merah. Warna ungu gelap merupakan pilihan yang cocok jika ruangan Anda didominasi oleh furnitur kayu. COKLAT DAN HIJAU Jika Anda menyukai gaya klasik tradisional, perpaduan warna hijau dan coklat ini bisa menjadi pilihan. Selain itu tambahan warna coklat ini juga akan membawa tampilan yang elegan pada rumah. NAVY DAN SILVER Warna navy merupakan warna netral yang cocok diaplikasikan dengan warna apapun. Dengan sedikit mencampurkan kilauan perak, ini akan membuat tampilan meja makan Anda terlihat lebih segar. MERAH MUDA Warna pink untuk dekorasi pohon Natal? Kenapa tidak? Warna pink memberikan kesan kegembiraan pada anak-anak. REDAKTUR: SHUVIA, LAYOUTER: OLIS


RABU, 18 DESEMBER 2013

RONCE NGALAM

9

MUHAMMAD CHOIRUL / MALANG POST MUHAMMAD FIRMAN/ MALANG POST

SAMBUTAN: Ketua TP PKK Kota Malang Hj.Dewi Farida Suryani memberikan sambutan di Kotalama kemarin.

TERKATUNG: Gedung keberangkatan di Terminal Arjosari mangkrak dan terkatung akibat dana pembangunannya belum jelas.

FPU DAN DKP

Giliran Bantu Warga Kotalama

MANGKRAK,

Dikeluhkan Penumpang Pembangunan Terminal Arjosari MALANG-Pembangunan terminal keberangkatan Arjosari Kota Malang dalam rangka modernisasi masih mangkrak dan terkatung. Akibatnya, situasi terminal Arjosari saat ini terlihat kumuh dan tak teratur. Sebab, armada bus harus berbagi tempat di dalam terminal lantaran sebagian lahan telah termakan bangunan baru. Kondisi tersebut tentu saja tak menguntungkan pihak pengelola terminal, armada bus serta para penumpang. Situasinya lebih mirip garasi bus, ketimbang sebuah terminal yang layak. Sejumlah aspal telah mengelupas dan berganti dengan tonjolan tanah

yang menganggu laju bus. “Kami ini maju kena mundur kena, sering sosialisasi kepada sopir agar bisa memahami kondisi ini, selain itu tak sedikit penumpang yang senewen dengan situasi terminal,” ujar Kasubag Tata Usaha Terminal Arjosari Agus Ruskandi. Agus sapaan akrabnya, mengatakan situasi di terminal tak menguntungkan akibat proyek yang mangkrak. Ketika musim hujan areal terminal penuh dengan kubangan. Sebaliknya jika musim kemarau, penumpang mengeluhkan banyaknya debu disini.“Dulu pernah banjir, namun kemudian berhasil kami atasi,” imbuhnya. Kini pihak UPT Terminal Arjosari punya kegiatan rutin miniman empat hari sekali. Yakni mencangkul tonjolan tanah di areal terminal agar

nyaman untuk laju bus. Pagi kemarin, pihak UPT bersama tiga pekerjaan sewaan juga baru saja mencangkul tanah bergelombang. “Rutin kami cangkul agar rata dan nyaman untuk bus, gelombangnya parah sekali, ini agar kami tak beban moral kepada sopir bus,” terangnya. Proses meratakan landasan bus itu, kini menjadi pekerjaan ekstra staff UPT Terminal. Musim hujan seperti ini, kerusakan semakin sering terjadi. Itu khusus untuk bus Antar Kota Dalam Provinsi (AKDP).“Disini ada bus AKDP dan Antar Kota Antar Provinsi (AKAP),” jelasnya. Bus AKAP jumlahnya sekitar 22 armada, dibikinkan terminal darurat dari kayu di barat bangunan baru. Jusuran yang dilayani mulai dari

MALANG - Forum Pembinaan Umat (FPU) Kota Malang bersama Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) Kota Malang kemarin kembali menggelar bakti sosial. Kali ini, warga Jl. Muharto V Kelurahan Kotalama Kecamatan Kedungkandang mendapat kesempatan pemberian bakti sosial. Bertempat di Masjid Muhajirin, bakti sosial terdiri dari 2 acara, yakni penanaman pohon dipelopori DKP Kota Malang dan pemberian bantuan oleh FPU Kota Malang kepada warga setempat.

Acara ini dihadiri istri Wali Kota Malang Hj.Dewi Farida Suryani,pembina FPU Kota Malang Gus Lukman, Ketua FPU Kota Malang Syamsul Mahmud, dan Kepala DKP Kota Malang Wasto. Umi Dewi Farida, sapaan akrabnya, berharap kegiatan ini bisa lebih ditingkatkan.”Karena memang bermanfaat. Selain berdampak terhadap lingkungan, juga penting untuk semua lapisan masyarakat agar kita bisa lebih bersilaturahmi,” jelas Ketua Tim Penggerak PKK Kota Malang ini. Baca Giliran... Hal.10

Malang – Medan, Pekanbaru, Lampung, Bali dan Sumbawa Besar, Jawa Tengah serta Jawa Barat dan DKI Jakarta. Adapun bus AKPD jumlahnya mencapai 60 armada mulai Malang-Surabaya, MalangOsowilangun, Malang-Blitar dan lainnya. “Harapan kita tentu saja segera dibangun lagi, ini dananya dari pusat dari APBN,” jelasnya. Sopir Bus Restu bernama Supriyanto mengatakan bahwa kondisi terminal memang memprihatinkan. Nampak kumuh dan jauh dari kesan terminal sebuah kota sekelas Malang. Kondisi ini tentu saja tak menguntungkan bagi para penumpang serta para sopir.“Kalau hujan kumuh, sudah sekitar 10 bulan seperti ini, harapan kita agar cepat selesai,” pintanya.(ary/nug)

GM FKPPI Kian Solid, Kuat dan Militan GM FKPPI (Generasi Muda Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan dan Putra Putri TNI Polri) di Jatim membuktikan kian solid, kuat dan militan dalam semua hal. Ratusan anggota mereka juga ambil bagian saat perayaan Hari Juang Kartika di Lapangan Kodam V/Brawijaya di Surabaya hari Minggu 15 Desember 2013 baru lalu.

TEGAP : Barisan GM FKPPI Jatim dipimpin M. Roys Annas Yusuf mengikuti defile.

PENGHORMATAN : Pejabat tinggi TNI AD memberikan penghormatan kepada peserta defile.

FOTO-FOTO: GM FKPPI JATIM/ISTIMEWA/ FOR MALANG POST

SESEPUH TNI AD: Mantan Panglima TNI Jenderal (purn) Wiranto dan mantan KSAD Jenderal (purn) Pramono Edhi Wibowo menghadiri Hari Juang Kartika.

PENUH KEAKRABAN : Jenderal (purn) Pramono Edhie Wibowo menyalami Ketua PD XIII GM FKPPI Jatim Ir R.Agoes Soerjanto.

BAPAK DAN ANAK : KSAD Jenderal Budiman, Ketua PD XIII GM FKPPI Jatim Ir.R. Agoes Soerjanto dan Pangkostrad Letjen Gatot Nurmantyo.

MENDEBARKAN:

INGIN JADI

Atraksi terjun

TENTARA :

payung

Prajurit

kian

TNI AD

memeriahkan Hari

bersama

Juang

pelajar.

Kartika.

MANUNGGAL : Anak-anak gembira diperbolehkan bermain diatas tank. REDAKTUR: NUGROHO, LAYOUTER: SLATEM


RABU, 18 DESEMBER 2013

10

Pernikahan Dini Meningkat, KUA Klojen Siaga

Minimalisir Pasangan Nikah Muda,Sosialisasi ke Pelajar MALANG- Sekalipun menuai pujian sebagai pionir Kantor Urusan Agama (KUA) paling inovatif dengan layanan sistem online mumpuni di Kota Malang, namun KUA Klojen punya catatan negatif yang bikin miris. Sepanjang tahun 2013 ini, KUA yang berkantor di Jalan Pandeglang ini sedikitnya sudah 10 kali menikahkan pasangan usia dini, dengan rata-rata umur pengantin belum genap 16 tahun. Padahal, sesuai aturan negara, usia perkawinan untuk mempelai wanita minimal 16 tahun dan pria 19 tahun. Catatan ini kontan menjadi sorotan yang tak bisa disepelekan. Pasalnya, pernikahan-pernikahan tersebut dikategorikan tidak lazim.

Bahkan, sebagian diantaranya lebih dulu diproses di pengadilan agama. “Ada yang usianya masih 14 tahun sudah hamil. Sehingga terpaksa dinikahkan. Untuk mengurus izinnya ya harus ke pengadilan agama dulu, karena tidak memenuhi persyaratan,” ungkap Kepala KUA Klojen, Ahmad Shampton S.Hi. Jika dibandingkan jumlah pernikahan yang tercatat di KUA Klojen sepanjang tahun ini, yang mencapai 650 pasangan, tentu saja jumlah 10 kasus tersebut tidak ada apa-apanya. Namun, hal itu dianggap sangat memprihatinkan. Makin ngawurnya pergaulan remaja masa kini, yang semakin bebas ditengarai sebagai biang keladi. Menyikapi fenomena ini, KUAKlojen

perwakilan beberapa sekolah yang masuk wilayah Kecamatan Klojen, pagi kemarin digelar sosialisasi kesehatan reproduksi di aula Kantor KUA setempat. Kegiatan ini menjadi yang ketiga kalinya dilakukan, setelah sebelumnya KUA Klojen menggeber program Goes to School ke SMAN 2 dan SMA Lab. “Tujuannya untuk mencerdaskan pelajar usia nikah. Supaya mereka memahami resiko nikah muda dan dampak TOMMY YUDA PAMUNGKAS//MALANG POST

tak tinggal diam. Guna meminimalisir fakta mengkhawatirkan tersebut,

Shampton mengaku pihaknya rajin melakukan penyuluhan. Mengundang

PREVENTIF: Pemateri dari KUA Klojen memberi wawasan soal hukum nikah kepada para siswa yang mengikuti sosialisasi, Selasa (17/12) kemarin.

hubungan di luar nikah. Kami berikan paparan tinjauan kesehatan dan kefiqihannya,” beber pria asal Mergosono ini kepada Malang Post. Puluhan siswa perwakilan Badan Dakwah Islam (BDI) dari tiap sekolah yang diundang tampak antusias mengikuti seminar singkat dengan pemateri dari PLKB dan penghulu Ustad Ahmad Hadiry itu. “Dari kegiatan ini saya mendapat banyak wawasan baru soal reproduksi. Pengetahuan ini bermanfaat supaya kita bisa lebih mawas diri dalam bergaul serta mencegah pernikahan ini. Apalagi pergaulan anak muda zaman sekarang memang rentan pengaruh negatif,” ujar Abdillah Afinas Setya, siswa SMAN 4 Malang. (tom/nug)

Dari Forum Lalu Lintas menindaklanjuti Perwal saya. Ternyata, kesepakatan forum juga menghendaki jalur satu arah jalan terus,”

Jalur Satu Arah Sudah Permanen

RIZAL FANANY//MALANG POST

DITENTANG: Lahan kosong di samping SPBU Pertamina Soehat inilah yang rencananya dibuat lokasi Shell Petrol Station.

ABAH TOLAK BERI RESTU Tak Keluarkan Izin Jika Warga Tolak SPBU Shell Soehat MALANG- Keinginan PT Petrolux Arya Mandala untuk membangun Shell Petrol Station Soekarno Hatta tampaknya bakal bertepuk sebelah tangan. Walikota Malang, H Moch Anton rupanya tidak memberi restu atas rencana pendirian stasiun pengisian bahan bakar (SPBU) di wilayah RW XIV Mojolangu tersebut. Secara tersirat, pria yang akrab dipanggal Abah itu mengemukakan ketidaksetujuannya. “Kalau warga sekitar menolak, mereka bisa apa. Soal penolakan warga jangan disepelekan. Mereka berhak menyuarakan keberatan atas pembangunan di wilayah mereka. Kalau merasa terganggu, ya mana bisa dilanjutkan,” tuturnya kepada Malang Post, siang kemarin. Meski belum secara final memberi keputusan, namun Anton menyebut keinginan warga akan diprioritaskan.

Sekalipun pihak pengembang sudah mengantongi hasil kajian amdal lalin dari Laboratorium Teknik Universitas Brawijaya (UB), dokumen itu dianggap belum cukup kuat untuk mengurus perizinan. Padahal, PT Petrolux juga sudah menyertakan surat rekomendasi UKL dan UPL pembangunan SPBU dari Badan Lingkungan Hidup (BLH) Kota Malang dan surat persetujuan dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. “Itu kan cuma hasil kajian. Jangan dipaksakan lah kalau memang kondisi tidak memungkinkan,” seru orang nomor satu di jajaran Pemkot Malang itu. Abah juga mengaku bakal merapatkan hal ini dengan jajaran SKPD terkait. Setali tiga uang, rencana pembangunan SPBU Shell itu juga menuai sorotan negatif dari DPRD

Kota Malang. Wakil Ketua Komisi C, Saiful Rusdi, tampak terkejut melihat kengototan pengembang untuk mendirikan SPBU di lokasi tersebut. “Rasanya kok aneh sekali mau membangun SPBU di samping SPBU lain yang sudah lebih dulu ada. Paling tidak, ya agak jauh lah,” ujarnya ketika dihubungi Malang Post. Saiful lantas menyebut dampak lingkungan dan keselamatan sebagai dasar kritisinya. Menurut pria yang juga Ketua PBSI Kota Malang tersebut, sangat tidak rasional jika antar dua SPBU hanya dipisahkan jalan gang selebar 3,9 meter saja. “Selain tidak etis, dampaknya nanti bagaimana. Riskan sekali dari segi keselamatan, kesehatan dan kenyamanan warga setempat dan masyarakat,” urainya. Sebelumnya, pihak Andromeda

Galactica selaku konsultan PT Petrolux telah menyatakan bakal terus memproses perizinan pembangunan Shell Petrol Station Soehat. Berbekal kelengkapan amdal lalin dan advice planning (AP), mereka optimis bisa diterima. “Kita jalan terus. Sekarang semuanya sedang dalam proses,” ucap Hatta Edison, konsultan Andromeda. Rencananya, di atas lahan seluas 1.274 meter persegi itu akan dibangun SPBU dengan kelengkapan tiga unit pompa bahan bakar dengan ditunjang fasilitas kantor, toilet, shop, ruang parkir dan mushola. Sekalipun perwakilan pihak PT Petrolux sudah melengkapi data-data kajian, namun warga bersikukuh menolak. Mereka menganggap semua lampiran tersebut hanya analisis teori, sehingga tetap punya margin error. (tom/nug)

Pasar Blimbing, Warga vs Pedagang

Pedagang Mulai Lempar Tanggung Jawab MALANG - Sampai saat ini, musyawarah antara warga dan pedagang Pasar Blimbing, terkait pagar, belum jelas pelaksanaannya. Warga sendiri, sampai saat ini belum mendapatkan jawaban pasti mengenai persoalan pagar. Adapun pedagang, tampaknya berhatihati mengeluarkan statemen. Warga di kawasan Pasar Blimbing yang meminta pagar, meliputi wilayah RW IX. Rukun Warga tersebut, memiliki lima RT yang tersebar di sekeliling areal pasar. Permintaan mengenai pagar sendiri, sebenarnya sudah dilontarkan warga sejak lama. ‘’Sejak muncul rencana pembangunan Pasar Blimbing, warga sudah mengajukan surat agar pasar dilengkapi pagar,’’ aku M. Anis Aruji Ketua RT V RW IX Kelurahan Blimbing kepada Malang Post. Anis sapaan akrabnya, menegaskan, fungsi pagar amat penting bagi warga. Sepintas, permintaan agar pasar dipagari, juga tak lepas dari perilaku pedagang. Malang Post melihat sendiri kekumuhan jalan menuju RW IX yang berhimpitan dengan pasar. ‘’Kami meminta dipagar, agar tidak menimbulkan macet, tidak kumuh dan tidak bising,’’ terang Anis.

MUHAMMAD FIRMAN/MALANG POST

TERBUKA : Jalan warga RW IX yang berbatasan dengan pasar Blimbing dalam kondisi terbuka tanpa pagar. Selama ini, arus lalu lintas menuju pasar, telah menimbulkan kemacetan hingga ke jalan masuk RW IX. Selain itu, kondisi kumuh juga terjadi, akibat perilaku pedagang yang tak bersih. Kondisi itulah yang mendasari warga RW IX mengajukan permintaan agar pasar Blimbing diberi pagar. ‘’Belum ada titik temu, sampai saat ini juga musyawarahnya belum jelas,’’ imbuh dia. Sebagai warga RW IX, Anis mengatakan bahwa pihaknya mengikuti

kemauan warga. Termasuk mengenai kesepakatan warga untuk meminta areal Pasar Blimbing diberi pagar. ‘’Kita ikut kesepakatan masyarakat, ya seperti yang sudah pernah kita ajukan, meminta agar pasar diberi pagar keliling,’’ tandasnya. Sementara itu, pihak pedagang tampaknya mulai berhati-hati dalam memberikan pernyataan. Koordinator Pedagang Pasar Blimbing Subardi menyerahkan persoalan tersebut

kepada Sutrisno. Dirinya tak bisa berbicara terlalu banyak, sebab pedagang sudah memiliki juru bicara. ‘’Telepon saja Pak Sutrisno karena beliau juru bicara, saya tidak enak bicara mengenai ini,’’ aku Subardi kepada Malang Post. Sebaliknya, Sutrisno yang menjadi juru bicara pedagang, juga tak bisa berkomentar mengenai polemik pagar. Sebab, dirinya sudah dua minggu ini tak ikut diskusi terkait perkembangan pasar Blimbing. ‘’Lebih baik hubungi Pak Subardi, kemarin masih diskusi dan saya tidak mengikuti, saya sudah dua minggu ini sakit, soal permasalahan pagar juga tak tahu menahu,’’ terang Sutrisno. Seperti diberitakan Malang Post, Kepala Dinas Pasar Kota Malang Kusnadi memberi waktu kepada pedagang dan warga. Diharapkan dalam waktu seminggu, persoalan itu sudah bisa dibicarakan baik-baik. Harapannya, agar pembangunan Pasar Blimbing bisa segera dilaksanakan. ‘’Mereka (pedagang dan warga, red) meminta waktu, ya saya beri waktu seminggu untuk membahas persoalan pagar di pasar Blimbing,’’ ujarnya. (ary/avi)

MALANG- Sekalipun warga Kelurahan Penanggungan sudah menyatakan ancaman turun ke jalan jika Pemkot Malang tetap melanjutkan kebijakan rekayasa lalin jalur satu arah hingga pekan depan, nyatanya H Moch Anton tak bergeming dengan keputusannya. Pria yang baru tiga bulan menjabat sebagai Walikota Malang itu justru bakal mempatenkan penerapan one way system sepanjang Jalan Mayjend Panjaitan-VeteranGajayana-MT Haryono, sesuai Perwal yang sudah digodok. “Dari Forum Lalu Lintas menindaklanjuti Perwal saya. Ternyata, kesepakatan forum juga menghendaki jalur satu arah jalan terus,” tuturnya kepada Malang Post. Menurut Abah Anton, panggilan akrabnya, keputusan ini sudah tak bisa diganggu gugat. Kalaupun ada perubahan, itupun hanya soal inovasi untuk menunjang sistem satu arah tersebut. Misalkan saja seperti pengalihan rute angkot maupun penambahan prasarana seperti pita kejut. “Sudah permanen mulai minggu depan. Kita terapkan secara penuh,” cetusnya ketika ditemui di Balaikota, siang kemarin. Disinggung soal rencana para Ketua RT dan Ketua RW setempat yang bakal meletakkan jabatan ramai-ramai jika keinginan warga tak diakomodasi, Abah menanggapi datar. “Kami sudah kumpulkan Camat dan para Lurah agar berkoordinasi dengan Ketua RT dan RW. Saya rasa, ini soal saling pengertian saja,” lanjut bendahara PCNU Kota Malang itu. Sebelumnya, warga Penanggungan mewakili Gerakan Solidarias Warga Peduli Tolak Satu Arah telah melayangkan surat keberatan kepada Walikota dan Ketua DPRD Kota Malang. Ada tiga poin utama yang mereka singgung dalam surat tersebut. Yang pertama mengenai kelanjutan kebijakan one way system yang sedianya terakhir diujicobakan 6 Desember lalu. Poin kedua, warga juga menyoroti Pemkot yang tampak acuh tak acuh terhadap dampak sosial ekonomi yang menimpa warga di sepanjang kawasan yang terimbas jalur satu arah. Sedangkan di poin ketiga, warga menunggu hasil kajian beserta implementasi solusi nyata buat warga yang terdampak kebijakan jalur satu arah. Sementara itu, pagi kemarin 25 personil tim gabungan dari Satpol PP dan Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang melakukan aksi ‘bersih-bersih’ banner penolakan warga di sepanjang Jalan Mayjend Panjaitan. Sedikitnya 13 banner sukses diturunkan dan dikembalikan kepada warga. Kepala Satpol PP Kota Malang, Mulyono, mengemukakan alasan logis terkait aksi pencopotan yang dimulai pukul 09.00 WIB tersebut. “Ini dilakukan dalam rangka menjaga ketertiban di jalan raya. Bukan semata karena keberadaan banner ini mengganggu pandangan pengguna jalan, tapi karena berpotensi mengganggu konsentrasi mengemudi. Karena itulah banner kami kembalikan kepada warga dengan semangat silaturahmi,” jawabnya. (tom/nug)

Giliran Bantu Warga Kotalama Sambungan dari Halaman 9

Ia sangat mendukung acara bakti sosial seperti ini. Terlebih sangat bermanfaat bagi masyarakat. “Dengan menanamkan kepedulian terhadap lingkungan kepada masyarakat, tentu akan bisa memperbaiki lingkungan ke arah lebih baik lagi. Menjadikan Malang Ijo Royo-royo,” ujarnya. Terpisah, Ketua FPU Kota Malang Syamsul Mahmud memaparkan acara ini digelar dalam rangka pembinaan dan santunan kepada masyarakat yang kurang mampu,khususnya di wilayah Kotalama. “Anggota FPU lebih dari 2000. Nah, dari anggota tersebut yang memiliki rezeki lebih menyalurkannya melalui acara seperti ini. agar saudarasaudara kita yang kurang mampu juga bisa merasakan,” terang Syamsul Mahmud. Ia menambahkan, bahwa filosofi dalam Islam sesuai dengan yang sering diungkapkan Gus Lukman, ketika seseorang membagi rezeki kepada sesama maka rezeki itu pasti akan ditambah oleh Allah. ”Saya berharap nantinya acara seperti ini bisa meluas sampai keluar Malang. Selama ini baru di Malang dan ini merupakan kegiatan keempat,” tuturnya. Lurah Kota Lama Fauzan Indra Saputra melihat acara tersebut sebagai program yang positif. “Menurut saya ini merupakan program kepedulian dari FPU dan pemerintah untuk bisa menjangkau tempat-tempat seperti Kotalama, banyak orang-orang yang perekonomiannya masih rendah,” tandasnya. Kedepan, Fauzan berharap agar program seperti ini bisa tetap berkelanjutan. Selain itu juga ada lagi program lain seperti bantuan pengobatan gratis. “Karena banyak warga yang belum bisa menjangkau untuk memperoleh pengobatan secara baik,” pungkasnya. (mg11/nug) REDAKTUR: NUGROHO, LAYOUTER: SLATEM


RABU, 18 DESEMBER 2013

Kuliah? Tetap di Malang Dong...!

11

Arahkan ke Kuliah dan Dunia Kerja (Edy Sugeng – Waka Kesiswaan SMKN 4 Malang) “ANAK didik di sekolah ini sudah dipersiapkan untuk terjun ke dunia kerja maupun meneruskan kuliah. Menurut saya, sebutan Malang sebagai kota pendidikan dirasa wajar. Kalau dilihat dari kacamata saya sebagai pengajar di sini, sekolah serta perguruan tingginya sudah bagus. Dapat dilihat dari banyaknya pendatang yang berasal dari luar kota untuk melanjutkan sekolah di Malang. Namun ada juga yang lebih tertarik untuk kerja ke luar kota. Pesan saya, perlunya persiapan mental yang kuat serta kepribadian yang bagus. Kalau sudah terjun di dunia kerja bukan hanya kemampuan yang diperhitungkan, tapi juga kedisplinan, kerja keras, serta kejujuran.”(*/han)

HIDUP adalah pilihan. Istilah tersebut nampaknya memang benar. Banyak sekali pelajar di Malang yang ingin meneruskan pendidikan maupun masuk ke dunia kerja setelah lulus sekolah nanti. Masalahnya, apakah mereka setelah lulus sekolah akan tetap berada di Malang?. Kebanyakan dari para pelajar merupakan warga asli Malang yang dari kecil sudah menghabiskan banyak waktu di kota ini. Namun jangan salah, hal itu justru membuat ikatan batin para pelajar dengan kota Malang semakin dekat lho guys. Terbukti dengan keinginan beberapa teman kita yang berencana tetap di Malang untuk menguntai mimpinya berikut ini. Handira Laksminita siswi SMAN 1 Malang berinisiatif untuk melanjutkan pendidikan di salah satu kampus di Kota Malang. Tidak ada paksaan dari orang tua agar Aan, sapaan akrabnya tetap tinggal di Malang. “Aku kepingin kuliah di Malang aja. Soalnya belum bisa mengatur keuangan sendiri. Kalau nanti jauh dari orang tua, bisa kerepotan,” terangnya. Latar belakang pendidikan orang tuanya yang merupakan tenaga pendidik, membuat Aan berkeinginan untuk mengikuti jejak orang tuanya menjadi guru. “Nanti kalau misal kuliah, aku pingin ambil pendidikan. Papaku kan guru. Bagiku, guru juga kan sosok yang hebat dan menginspirasi. Jadi kenapa tidak menekuni profesi ini,” tutur gadis berjilbab itu.

Aan pernah mengikuti tes beasiswa ke Amerika namun ternyata belum berhasil. “Waktu itu ada beasiswa dari Amerika. Biaya sekolah dan biaya hidup ditanggung sana, tapi ternyata masih belum lolos. Ada lagi sih sebenernya beasiswa ke Jepang. Tapi masih harus ngeluarkan biaya sendiri karena biaya hidup masih tanggungan pribadi,” jelasnya. Siswi kelas IPS ini akhirnya memutuskan untuk melanjutkan kuliah di Malang saja. Ia menangkap beberapa keunggulan apabila ia tetap berada di kota ini. “Jaraknya kan deket, tiap hari bisa berangkat dari rumah. Terus kan universitas yang ada di Malang juga udah bagus kok. Tapi sejauh ini aku belum tahu banget, nanti aja mau tanya-tanya lagi informasi tentang universitas yang bagus ke kakak kelas,” urainya. Masuk ke dunia kerja Kota Malang, menjadi pilihan Ryan Muhammad Ananda siswa SMKN 2 Malang. “Aku memang kepingin kerja, makanya memilih masuk ke sekolah kejuruan. Nanti kita akan diarahkan ke bidang kerja yang sesuai dengan kemampuan. Selain kepingin ngebantu orang tua, uang hasil kerja nanti buat tabungan di masa depan,” ungkapnya. “Sebenernya aku pingin punya pengalaman kerja di luar kota. Tapi untuk sekarang kayaknya di Malang dulu aja. Kasihan orang tua kalau harus ditinggal jauh, belum lagi biaya hidup di luar kota. Makan dan kos harus bayar lagi. Enak di Malang, deket orang tua,” tegasnya.(*/han)

Fokus di Malang (Lani Wiyandari – SMAN 1 Malang) “ORANG tua nyuruh aku di Malang aja, jangan jauhjauh. Tapi kalau ada beasiswa yang untuk kuliah dan biaya hidup di luar kota, orang tua kasih izin. Tapi dari dalam diri sendiri sih memang kepinginnya di Malang aja. Jadi nggak sampai ada konflik gara-gara tempat kuliah nanti. Untuk saat ini aku lebih fokus buat belajar dan berdoa dulu.”(*/han)

TEKS

: KURNIATUL HIDAYAH/ UNIV. BRAWIJAYA

MODEL

: HELDA HEMAS/SMKN 3 MALANG

Beda Pilihan Jurusan dengan Ortu (Khansa Khairunnisa – SMAN 1 Malang)

FOTOGRAFER : TRIA ADHA/UMM

Merajut Mimpi di Luar Kota Hingga Luar Negeri Mimpi adalah kunci Untuk kita menaklukan dunia Berlarilah tanpa lelah Sampai engkau meraihnya Kutipan lagu Laskar pelangi tersebut kiranya pantas menggambarkan sosok Nabila Mu’taz Dzakiyya siswi SMAN 1 Malang. Gadis yang biasa disapa Bela ini tak sungkan untuk membagi serpihan mimpinya kepada MTeens. Bela begitu bersemangat ketika bercerita tentang keinginannya melanjutkan kuliah di luar kota bahkan luar negeri. “Jika nanti lulus SMA, aku pingin sekali tinggal di Jogja. Banyak saudara di sana soalnya orang tua memang asli Jogja. Jadi misalkan lanjut kuliah disana, aku nggak perlu ngekost,” ungkapnya lalu tersenyum. Orang tua dan kakaknya yang notabene merantau ke kota orang, membuat Bela berambisi untuk bisa keluar dari kota ini. “Kakakku meneruskan kuliah di Surabaya. Kalau misalkan aku nanti tetap di Malang, rasanya gimana gitu. Orang tua dan kakak kan merantau. Kalau aku nggak merantau juga ra sanya nggak enak.

Sama orang tua memang disarankan untuk pergi ke luar kota, biar tahu hidup di tempat orang,” ucap siswi berjilbab ini. Gadis yang aktif di ekstrakurikuler Jepang ini juga berharap bisa berkunjung bahkan menimba ilmu di negeri sakura. “Aku suka budaya Jepang dan ayahku pernah berkunjug ke sana. Jadi keinginan dari dalam sendiri ada, ditambah cerita seru dari ayah tentang Jepang membuatku semakin tergoda untuk kuliah disana,” terangnya. Pesan sang ayah jika anak gadisnya menetap di seberang sana adalah untuk selalu menjaga kedisiplinan. “Orang Jepang itu disiplin sekali. Jadi kalau aku disana juga harus tepat waktu. Kendala yang udah bisa terbayang sekarang sih, kan di sana kaum muslim minoritas. Saat salat dan puasa harus pinterpinter bagi waktu tuh biar tetep bisa ibadah,” urainya. Mimpi untuk berkarir di luar kota juga diutarakan oleh Redy Vindi siswa SMAN 6 Malang. “Setelah lulus, aku nggak ada niat untuk kuliah dulu. Aku kepikiran buat kerja. Kuliahnya nanti saja kalau udah bisa cari duit sendiri. Kuliah pakai hasil keringat sendiri,” tuturnya bangga. Bali dipilih menjadi tempatnya berlabuh kelak. Bukan

hanya tentang kebudayaannya yang sangat kental serta banyaknya wisatawan yang berkunjung di sana. Namun alasannya adalah orang tua Redy yang juga berada di pulau dewata tersebut. “Nanti aku kepingin kerja di Restaurant Italy di Legian Bali. Kalau nggak jadi koki ya jadi

bartendernya. Dikit-dikit sudah mulai belajar dari sekarang, omku yang ngajarin. Dia kan salah satu koki di sana,” jelas siswa berkacamata ini. Niatnya yang tulus untuk tidak merepotkan orang tua serta membantu membiayai sekolah adik-adiknya, membuat Redy membulat-

kan tekad nya untuk bekerja. “Orang tua mendukungku untuk kerja. Mama justru seneng, nantinya bisa fokus membiayai adik-adikku. Nanti kalau uang sudah terkumpul, baru kuliah. Kalau tabungannya lumayan banyak, kepingin balik ke Malang, kuliah disana aja,” tutupnya.(*/han)

“AKU asli Bandung, tapi sudah lama tinggal di Malang. Lama di kota ini membuatku kepingin nerusin kuliah di sini aja. Kalau orang tua nyuruhnya masuk jurusan ekonomi, tapi aku pingin ke manajemen bisnis. Jadi kayaknya kalau perbedaan dengan orang tua bukan masalah tempat kuliah, lebih ke jurusan yang nantinya kan diambil. Yang terpenting adalah niat, kalau ada niat mau kuliah dimana saja, niscaya bisa kok.”(*/han)

Antara Jogja dan Jakarta (Lindiasari Marta Yustika – SMAN 2 Malang) “KALAU disuruh kuliah di luar kota aku pingin ke Jogja atau kalau nggak kesana ya ke Jakarta. Aku kepingin ke Jogja soalnya banyak saudara disana. Jadi paling nggak bisa deket sama saudara kalau butuh apaapa bisa dibantuin. Biaya hidup dan kos di Jogja juga tergolong murah kok. Kalau keinginan ke Jakarta itu pingin nyoba hidup mandiri aja sih. Selama ini aku kan tinggal sama nenek dan kakak. Nggak begitu masalah sih kalau nantinya jauh dari orang tua, soalnya sekarang aja jarang ketemu orang tua yang lagi kerja di luar kota.”(*/han)

Ambil Fakultas Kedokteran di Jogja KEINGINAN untuk melanjutkan pendidikan di luar kota, nampaknya dirasakan oleh Gerindra Panji Firman Herdinata. Gerin, sapaan akrabnya ini memilih Jogja sebagai pelabuhannya kelak. “Jadi awalnya aku termotivasi oleh cerita kakak kelasku yang berkunjung ke sekolah membawa cerita dari Jogja. Ia menceritakan suka duka kuliah di sana. Kok kedengerannya seru, jadi kepingin buat nyusul ke Jogja,” ujarnya lantas tersenyum. Gerin beberapa kali mengunjungi kota yang kental akan budayanya dan tradisinya itu untuk berlibur

bersama keluarga. Namun, belum pernah sekalipun mampir di kampus idamannya, Universitas Gajah Mada (UGM). “Kakakku juga kan kuliah di luar kota. Pas dia pulang ke Malang, aku cerita kalau juga pingin kuliah di luar kota. Ya kakak yang paling banyak ngasih arahan gitu,” terangnya. Kakaknya bercerita, awalnya bisa kuliah di luar kota itu asik. Tapi ketika sudah menjalani, baru terasa susahnya,” ungkapnya. “Cerita kakak itu sedikit banyak mempengaruhi pemikiran orang tua. Mereka menyarankan untuk

melanjutkan kuliah di Malang saja, biar mudah pengawasannya,” jelas anak bungsu dari dua bersaudara ini. Satu-satunya kakak perempuannya tersebut tidak ingin menghalangi keinginan sang adik. “Kepingin keluar kota itu soalnya aku dari TK sampai SMA sekolahnya di Malang terus. Kepingin tahu juga kan gimana rasanya hidup jauh dari orang tua. Nanti disana juga harus mandiri, Menjalani semuanya sendiri seperti makan dan mengatur uang,” seru cowok yang hobi berenang dan futsal ini. Beberapa kendala yang akan ia

hadapi apabila tinggal jauh dari orang tua telah terbayangkan. “Selama ini aku nggak pernah jauh sama orang tua. Nanti kalau misalkan sudah di luar kota, rasa rindu itu pasti ada. Homesick gitu deh. Terus untuk masalah keuangan harus mengatur sendiri. Kalau di rumah kan udah ada yang ngasih arahan dan sebagainya,” tegas siswa berkacamata ini. Namun sebagai anak yang berbakti, Gerin juga mengupayakan agar bisa diterima di salah satu universitas bergengsi di Malang. “Rencananya ikut SNMPTN undangan maupun tulis. Aku tulis nama kampus yang

aku inginkan di luar kota dan sisanya kampus di Malang,” seru cowok yang berniat masuk ke Fakultas Kedokteran ini. Gerin tak tinggal diam untuk mewujudkan mimpinya tersebut. Ia berencana untuk mengambil kursus untuk mengejar ketertinggalan pelajaran selama ini. “Beberapa tahun ini kan aku fokus dengan program kerja di OSIS. Terpaksa dapet dispensasi buat nggak mengikuti beberapa mata pelajaran. Supaya bisa diterima di universitas dan fakultas pilihan, harus lebih rajin lagi belajarnya mulai dari sekrang,” tegasnya.(*/han) REDAKTUR: DEWI YUHANA, LAYOUTER: SITI


12

RABU, 18 DESEMBER 2013

RABU, 18 DESEMBER 2013

SEMARAK KOSAYU GREEN V

SDN SUKOHARJO

UJIAN SD

Angkat Potensi Siswa, Tunjukkan Kepedulian

CITRA KURNIA FOR MALANG POST

BANGGA: Guru SDN Sukoharjo 1, Citra Kurnia Rizkyanti berfoto bersama Walikota Malang, Mohammad Anton usai menerima hadiah sebagai juara I lomba Inovasi Pembelajaran.

Playground Rumus Juara II Nasional MALANG – SDN Sukoharjo 1 kembali meraih prestasi. Kali ini, Citra Kurnia Rizkyanti, guru mapel matematika yang dengan bangga mempersembahkan piala juara II tingkat nasional kepada Kota Malang, Jawa Timur, dan tentunya sekolah tempat ia mengabdi. Tak tanggung-tanggung, dua prestasi diraih oleh Citra. Selain Lomba Forum Ilmiah Guru Nasional yang seleksi tahap provinsinya dilaksanakan pada Oktober lalu, Citra juga Berjaya dalam lomba Inovasi Pembelajaran dalam rangka HUT PGRI di Kota Malang. Dengan capaian membanggakan tersebut, Citra berkesempatan untuk mengikuti puncak peringatan Hari Guru dan Hari Ulang Tahun (HUT) Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) pada 27 November lalu di Istora Senayan Jakarta sekaligus menerima hadiah atas prestasinya. “Hadiah Lomba Forum Ilmiah Guru Nasional diberikan oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Mohammad Nuh dan disaksikan oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono beserta Ibu Negara,” terang wanita berhijab tersebut dengan bangga. Penelitian Citra yang membantu siswa memahami pelajaran matematika mengundang kekaguman tim juri yang terdiri dari matematikawan nasional. Di antaranya ialah matematikawan nasional Bambang Irawan yang merupakan dosen fakultas MIPA di Universitas Negeri Jakarta (UNJ). Selain membawa media playground rumus ke tingkat Nasional, prestasi sebagai juara I dalam lomba Inovasi Pembelajaran dalam rangka HUT PGRI di Kota Malang yang juga diraih dalam waktu yang nyaris bersamaan, Citra mengaku tak kalah senang atas apresiasi masyarakat dan juri terhadap karyanya yang ia beri nama Tukijo. Tukijo atau pertumbuhan kacang ijo dikatakan Citra dapat menginspirasi sekolah-sekolah lain untuk menggunakan media pembelajaran yang murah dan mudah dipahami siswa. Pemberian hadiah yang dilakukan oleh Wali Kota Malang, Mohammad Anton di hadapan perwakilan sekolah di Kota Malang dikatakannya membawa SDN Sukoharjo 1 menjadi sekolah yang tidak dipandang sebelah mata. “Judul penelitian saya adalah peningkatan peningkatan aktivitas dan hasil belajar IPA materi pertumbuhan tumbuhan melalui media Tukijo di kelas II SDN Sukoarjo 1,” tutur Citra. Citra berharap, penelitian yang ia lakukan dapat menginspirasi guru lain untuk berkarya dan berinovasi demi meningkatkan kualitas siswa di sekolah masing-masing. (ily/nda)

SD MALANG ADVENTIST ACADEMY

MALANG ADVENTIST ACADEMY FOR MALANG POST

SYUKUR: Kebaktian sebagai rasa syukur atas kasih Tuhan pada tahun 2013 diiringi dengan talent show.

Tutup Tahun dengan Syukur MALANG – Sensasi yang berbeda langsung terasa saat memasuki ruang-ruang kelas SD Malang Adventist Academy. Kelas-kelas tersebut seperti tengah disulap menjadi konterkonter kerajinan kreatif yang bernilai seni tinggi. Kelas-kelas unik itu didesain untuk menyambut orangtua siswa yang menghadiri kegiatan Open House SD Malang Adventist Academy hari itu. Beberapa sudut yang dirancang, yaitu sudut IPA, sudut IPS, sudut Seni Budaya dan sebagainya, masing-masing menampung karya siswa yang sesuai dengan tema masing-masing sudut. Selanjutnya, siswa memukau orangtua yang hadir dengan presentasi tentang karya mereka. Misalnya seorang siswa di sudut IPA yang mempresentasikan ledakan gunung lengkap beserta simulasi dengan menggunakan miniaturnya. Selain itu tampak pula presentasi tentang tokoh pewayangan di sudut seni budaya. “Di hari sebelumnya kami sudah memonitor karya siswa, dari segi kelayakannya maupun kreativitasnya untuk dipajang di sudut Open House. Hari ini, kami melihat siswa benar-benar ready,” tutur Sumarmi S Pd, Kepala SD Malang Adventist Academy kepada Malang Post saat dijumpai di kantornya. Tidak cukup sampai di situ saja, orangtua juga tak henti-hentinya berdecak kagum melihat talent show yang disuguhkan usai kebaktian. Berbagai keahlian siswa seperti biola, vocal, tari, dan kesenian lain ditampilkan di hadapan orangtua siswa. “Kami ingin menunjukkan kepada orangtua bahwa putra mereka mempunyai banyak kehebatan yang layak untuk dibanggakan. Mereka cerdas, kreatif, dan berbakat dalam banyak hal,” ujar Marmi, sapaan akrab wanita keibuan tersebut. Sebagai bahan evaluasi, Marmi memberi space di setiap pintu kelas untuk menampung kritik dan saran orangtua agar Open House yang akan diselenggarakan di tahun-tahun selanjutnya dapat berjalan lebih meriah dan sukses lagi. “Ini kami agendakan untuk menjadi program tahunan. Tahun ini masih sebatas orangtua siswa SD Malang Adventist Academy. Di tahun-tahun berikutnya, kami berharap bisa mengundang sekolah-sekolah lain,” jelasnya. Kemeriahan Open House SD Malang Adventist Academy diiringi dengan kegiatan tutup tahun di SMP dan SMA yang sama. Secara terpisah, Kepala SMA Malang Adventist Academy, Bambang Purnomo M Sc, mengatakan bahwa kegiatan tutup tahun dilaksanakan sebagai wujud rasa syukur atas kasih Tuhan hingga 2013. Selain itu juga sebagai doa agar tahun 2014 mendatang dapat berjalan dengan lebih baik dari sebelumnya. (ily/nda)

MALANG - Kosayu Green V SMPK Kolese Santo Yusup 1 berlangsung semarak. Minggu (15/12) lalu, merupakan puncak acara dari beberapa agenda yang terlaksana sejak bulan lalu. Kemeriahan Kosayu Green tahun ini tak lepas dari beberapa acara menarik, di antaranya beragam perlombaan kreativitas bagi siswa-siswi sekolah dasar. Seperti mewarna, melukis, memasak bersama keluarga, fashion show, karaoke bersama keluarga, foto keluarga, membuat juice, joget caisar. Sementara itu jalan sehat dan fun bike yang diikuti seluruh siswa sebagai acara pembuka dalam puncak acara Kosayu Green mendapatkan antusiasme sangat besar dari masyarakat dan beberapa komonitas tertentu yang ikut serta memeriahkan acara. Acara tersebut dilaksanakan untuk mempererat hubungan anatara keluarga besar sekolah dan masyarakat. Kepala SMPK Kolese Santo Yusup 1, Drs. Lindung Ratwiawan mengatakan nilai esensial yang terkandung dalam kegiatan Kosayu Green adalah keseimbangan pendidikan. Yang mana siswa tak hanya dibimbing dalam bidang akademik semata, namun juga dibina dalam pengembangan seni dan kreativitas mereka dalam beragam keterampilan. Misalnya bidang musik, teater, olahraga dan lain sebagainya. “Selain potensi dalam bidang akademik, potensi-potensi inilah yang kami harapkan dapat memberikan manfaat saat mereka berada di tengah masyarakat,” ujarnya.

IMAM WAHYUDI/MALANG POST

ENERGIK: Salah satu grup dancer SMPK Kolese Santo Yusup 1 saat tampil dalam acara Kosayu Green V.

Tak hanya itu, Lindung juga menuturkan dalam Kosayu Green juga terdapat nilai kepedulian yang dapat dipelajari para siswa. Salah satunya nilai kepedulian terhadap lingkungan sekitar. Melestarikan alam dengan lingkungan bersih dan sehat, merupakan sikap mulia yang ditanamkan dalam acara tahunan ini. Oleh karenanya pada 23 November bulan lalu, civitas SMPK Kolese Santo Yusup 1 dengan kompak melakukan penghijauan 1000

bibit pohon di Lereng Gunung Banyak Desa Sumberejo Kota Batu. Acara tersebut merupakan bagian dari kegiatan Kosayu Green tahun ini. Dengan demikian kawasan tersebut diharapkan lebih terlindungi dari ancaman bencana longsor yang kerap terjadi di lereng gunung. Upaya konkrit dalam membersihkan lingkungan juga dilakukan para siswa dan guru beberapa hari sebelumnya dengan kerjabakti di sepanjang Jalan Dr

Soetomo, Jalan M Thamrin, dan Jalan Kartini di sekitar sekolah. “Selain kebersamaan, tentu kita berharap apa yang dapat kita lakukan memberikan manfaat bagi masyarakat,” tambah Lindung. Menurutnya upaya yang telah pihaknya lakukan tersebut merupakan bagian dari pengenalan SMPK Kolese Santo Yusup 1 yang selalu konsisten menjalankan tugas akademika. Selain itu sekolah juga aktif da-

lam pemberdayaan siswa dalam bidang kreativitas olahraga dan seni serta kepedulian terhadap lingkungan sekitar. Poin-poin inilah yang dapat menjadi pertimbangan bagi masyarakat saat ingin melanjutkan pendidikan putra-putrinya di jenjang pendidikan Sekolan Lanjutan Tahap Pertama. “Kita siap memberikan yang terbaik untuk pendidikan anak-anak demi masa depan mereka yang lebih baik” pungkasnya. (imm/sir/nda)

Redpel MP Tantang Redaksi Majalah Express Terbitkan Berita dan Foto Buatan Sendiri MALANG – Redaktur Pelaksana (Redpel) Malang Post, Dewi Yuhana menantang pengurus redaksi majalah Express! SMPN 1 Singosari untuk mengisi seluruh halaman dengan tulisan dan foto buatan sendiri. Tantangan ini disampaikan dalam kunjungan anggota ekskul jurnalistik kelas 7, 8 dan 9 ke Malang Post, tadi malam. Perempuan yang akrab disapa Hana tersebut mengatakan, jika majalah sekolah tersebut memilih memuat artikelartikel yang diambil dari internet, maka para siswa, khususnya anggota ekskul jurnalistik tidak bisa bebas berekspresi. Padahal kesempatan para siswa untuk mengekspresikan karyanya sangat besar mengingat majalah tersebut memiliki 68 halaman dan terbit enam bulan sekali. “Nah, mumpung terbitnya enam bulan sekali, yuk, mulai sekarang mencicil produksi. Ada yang bagian mencari berita, ada juga yang bertugas memotret. Ingat ya, saat mencari berita harus ada wawancara dengan narasumber agar laporannya lebih lengkap dan akurat,”

ungkap Hana menyuntikkan semangat jurnalistik pada 62 siswa. Kunjungan ke Malang Post yang dilakukan SMPN 1 Singosari ini merupakan agenda rutin dan bagian dari Diklat Jurnalistik. Sebelumnya, rombongan yang didampingi oleh Pembina ekskul jurnalistik, Arif Nurcahyo SE MPd dan pelatih jurnalistik Ardi Wina Saputra ini melakukan sertijab dari pengurus lama ke pengurus baru. Kegiatan dilanjutkan dengan kunjungan ke Malang TV dan Radio Tidak Sakti FM. “Puncak kegiatan Diklat Jurnalistik ini adalah kunjungan Malang Post. Harapan kami, setelah para siswa mendapat wawasan tentang dunia jurnalistik dari ahlinya langsung, bisa semakin termotivasi untuk memproduksi majalah secara mandiri,” beber Arif. Waka SMPN 1 Singosari ini menyebutkan, selama ini sekolahnya sudah sering mengundang Malang Post untuk memberikan diklat jurnalistik. Namun ini tidak cukup karena para siswa tidak melihat langsung bagaimana proses produksi berita secara nyata. Dengan adanya kunjungan ini, selain dapat mengetahui bagaimana proses penulisan berita hingga lay out, para siswa juga mendapatkan gambaran secara

HIJAU: Kepala SMK Bina Cendika YPK, Dra Maria Erin Ernawati, menunjukkan salah satu sudut sekolah yang digunakan untuk budidaya sayur organik oleh siswa.

Pasarkan Hasil Panen Kebun Organik

LAILATUL ROSIDA/MALANG POST

WAJIB BELAJAR: Seluruh siswa SD kelas VI wajib mengikuti ujian sebagai bagian menyukseskan wajib belajar sembilan tahun. sementara pembuatan soalnya 75 persen dari provinsi dan daerah dan 25 persen dibuat pusat. ”Kami juga akan menyiapkan guru-guru terbaik untuk dikirim ke provinsi dalam pembuatan soal US/UM,” bebernya. Atika menegaskan, untuk menyukseskan wajib belajar sembilan tahun maka di Kota Malang tidak boleh ada siswa SD yang tidak ikut US/UM. Diharapkan sekolah terus melakukan

MUHAMMAD FIRMAN/MALANG POST

SALAM JURNALISTIK: Anggota ekskul jurnalistik SMPN 1 Singosari mendapatkan tambahan wawasan usai melakukan kunjungan di kantor Malang Post, tadi malam. pada penerbitan majalah Express!. Mereka juga mengerjakan mading sekolah yang terbit dua minggu sekali. (sir/nda)

LAILI SALIMAH/MALANG POST

KOMPAK: Tampak seorang guru tengah mendampingi siswa SD Islamic Global School (SD IGS) merangkai karet gelang yang akan mereka mainkan dalam Gebyar Dolanan Tradisional di sekolah tersebut. SD IGS untuk menyelenggarakan GDT. Di tahun pertama ini, GDT hanya

diikuti oleh intern SD IGS saja. Melihat antusiasme siswa siswa, tidak menutup kemungkinan di tahun mendatang kegiatan ini akan mendapat partisipasi dari sekolah-sekolah lain. “GDT juga seiring dengan pendidikan karakter yang digadang-gadang pemerintah dalam kurikulum 2013. Dalam dolanan-dolanan ini, siswa dituntut untuk mempererat kekeluargaan dan kekuatan tim serta membuang jauh-jauh ego pribadi,” terang wanita berparas ayu tersebut. Sementara itu, Kepala SD IGS, Drs Suyadi S Pd, MM, berharap nilai-nilai kemanusiaan yang terkandung dalam kegiatan tersebut dapat bertahan dan terus tumbuh dalam diri siswanya. Ia juga mengungkapkan bahwa keluhuran yang ditemui siswa dalam dolanan tidak hilang dari waktu ke waktu. Nilai-nilai kehidupan yang ada dalam dolanan tradisional sangat penting dalam proses tumbuh kembang anak baik fisik maupun psikisnya. “Kami optimis kegiatan Gebyar Dolanan Tradisional akan menginspirasi sekolah-sekolah lain untuk menggelar event serupa. Jika begitu, perainan-permainan khas Indonesia ini akan kembali Berjaya,” terang Yadi. (ily/sir/nda)

pembinaan dan bimbingan sehingga siswa benar-benar siap menjelang ujian nanti. ”Jangan sampai ada yang putus sekolah, harus dipantau sejak sekarang bagaimana kondisi siswa di masingmasing sekolah,” pesannya. Menurutnya Mendikbud juga mewanti-wanti bahwa semua siswa SD tidak boleh tinggal kelas. Sehingga semuanya bisa melanjutkan studi ke jenjang SMP dan menyelesaikan

wajib belajar sembilan tahun. Selain itu mulai tahun depan, tidak ada lagi peserta didik SD yang tinggal kelas. Penilaian di rapor SD mencakup sikap, keterampilan, dan pengetahuan dalam bentuk deskriptif tidak lagi angka. Penilaian di SD tidak ada angka, tetapi narasi. Mereka tidak tinggal kelas. Bagi yang belum memahami pelajaran, meskipun naik kelas akan diberikan remedial. (oci/nda)

Pusat Informasi, UB Siapkan Dashboard Kerjasama MALANG - Universitas Brawijaya (UB) memetakan kembali potensi kerjasama yang sudah dibangun dengan berbagai pihak. Kali ini UB menyiapkan layanan Dashboard Kerjasama yang akan menjadi pusat informasi online data kerjasama yang telah dijalin. “Banyak MoU (payung kerjasama) yang tidak memiliki tindak lanjut hingga habis masanya,” ungkap Ketua Biro Administrasi Akademik Dra Ristika MM dalam rilis Humas UB. Menurutnya, payung kerjasama

yang dimiliki UB diharapkan bisa termanfaatkan dengan maksimal. Karena amat disayangkan bila payung kerjasama tidak ada tindak lanjutnya hinga akhirnya habis masa kerjasamanya. Oleh karena itu, Bagian Kerjasama Kantor Pusat merasa perlu melakukan perapian data payung maupun tindak lanjut kerjasama di tingkat fakultas, program maupun unit atau lembaga. Data kerjasama seluruh UB akan terpusat dan bisa dipantau secara online melalui Dashboard Kerjasama. Dashboard yang beralamat di ker-

JAKARTA - Pemerintah Indonesia dan Hong Kong mempererat kerjasama bidang pendidikan menengah dan pendidikan tinggi, di antaranya sekolah sister dan pertukaran mahasiswa. Demikian disampaikan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Mohammad Nuh usai menerima Menteri Pendidikan Hong Kong Eddie Ng Hakkim, di Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud), Jakarta, Selasa (17/12) siang. “Kerja sama termasuk program gelar ganda, visitasi profesor, dan penelitian. Kolaborasi dengan Hong Kong penting dan saya sangat terbuka untuk mempercepat kerja sama ini,” kata Mendikbud M.Nuh. Kerja sama ini akan dipayungi dengan nota kesepahaman (MoU), kerja sama antarinstitusi dalam hal ini antaruniversitas dan antarsekolah, serta kerjasama people to peole antara masyarakat Hong Kong dan masyarakat Indonesia. “Kerja sama dimulai awal tahun depan sebelum tahun pelajaran baru,” jelas Menteri asal Jawa Timur itu. Mendikbud menyampaikan, setiap tahun terdapat sebanyak 5-6 ribu mahasiswa Indonesia yang kuliah di luar negeri dengan beasiswa dari pemerintah. Kerjasama, kata dia, telah dilakukan dengan negaranegara di kawasan Eropa dan Hong Kong sebagai negara tetangga. Hong Kong telah menerapkan wajib belajar 12 tahun dan akan memasuki wajib belajar 15 tahun. Nah, dalam pertemuan hari ini Mendikbud kedua negara juga membahas kerjasama terkait kurikulum. Menteri Pendidikan Hong Kong Eddie Ng Hak-kim mengatakan, pihaknya mengundang lebih banyak pelajar untuk melanjutkan kuliah di Hong Kong. Kerja sama ini dimungkinkan juga untuk pertukaran guru dan pengembangan kapasitas guru termasuk transfer pengetahuan. “Jumlah pelajar asing yang sekolah di universitas di Hong Kong meningkat dari sepuluh persen menjadi 20 persen,” katanya. Sehari sebelum melakukan audiensi dengan Mendikbud, Menteri Pendidikan Hong Kong dan rombongan mengunjungi SMA 8 Jakarta dan Universitas Pelita Harapan bersama dengan 120 pelajar SMA dari Hong Kong. (fat/jpnn/nda)

REDAKTUR : ADINDA, LAYOUTER : ABDEE

SMK BINA CENDIKA YPK

LAILI SALIMAH/MALANG POST

Pererat Kerjasama

Kembalikan Kejayaan Dolanan dengan Gebyar Dolanan Tradisional

mereka tidak mengenal tetangga sekitar. Hal ini dikatakan Yeni melatar belakangi

MALANG LANG - Ujian Sekolah/Ujian Madrasah rasah (US/UM) di Kota Malang akan diikuti sekitar 14 ribu siswa SD dan MI. Tahun ini Kota Malang menargetkan argetkan kenaikan peringkat hasil rata-rata rata ujian siswa pada urutan lima besar di provinsi, meningkat dari tahun lalu di peringkat sembilan besar. US/UM SD/SDLB/MI/Paket A/Ula rencananya akan dilaksanakan pada 19-21 Mei 2014. “Karena tak ada istilah lulus dan tidak lulus pada ujian SD maka target kami adalah kenaikan peringkat hasil US/UM siswa di tingkat provinsi,” ungkap Kabid Pendidikan Dasar Dikbud Kota Malang, Dra Sri Atika Widowati kepada Malang Post. Dari hasil rapat yang diikutinya bersama Mendikbud, M Nuh, ada beberapa hal baru dalam agenda ujian nasional SD 2014 mendatang. Di antaranya adalah penghapusan ujian nasional (UN) SD dan hanya memberlakukan US/UM. Sebelumnya di jenjang SD, siswa kelas VI menempuh ujian dua kali yaitu US yang dilaksanakan di tingkat kota dan UASBN yang dilaksanakan di tingkat provinsi. Tahun ini ujian hanya digelar sekali saja, jumlah mata pelajarannya juga bertambah dari awalnya hanya tiga pelajaran menjadi delapan pelajaran. Yaitu Bahasa Indonesia, Matematika, IPA, IPS, PKN, Agama dan Bahasa Daerah. Dari segi pembiayaan, dana pelaksanaan US/UM dibebankan pada daerah,

RI-Hongkong

SD ISLAMIC GLOBAL SCHOOL

MALANG G – Gebyar Dolanan Tradisional (GDT) T) yang diselenggarakan SD Islamic Global School (SD IGS) Malang memberi kesan mendalam di benak guru dan siswa sekolah tersebut. Kehebohan dan kekompakan yang tampak bahkan mengalahkan event lomba olahraga modern yang biasa di gelar di sekolah lain. Seperti yang telah diberitakan di Malang Post sebelumnya, tiga dolanan yang dilombakan Selasa (17/12) pagi kemarin, yaitu gobag sodor, dakon, dan lompat tali, akan menggebrak di GDT hari pertama. Pada hari ini, Rabu (18/12) kegiatan tersebut akan dimeriahkan dengan tiga dolanan lain yaitu bakiak regu, lompat karung dan kelereng yang saat ini sudah jarang dikenal anak. “Misi kami saat ini adalah bagaimana mengenalkan kembali permainan-permainan asyik yang sempat booming belasan tahun lalu tapi sekarang sudah mulai redup,” terang pendamping siswa dalam GDT, Yeni Ismawati S Pd, kepada Malang Post saat dijumpai di sela-sela kemeriahan acara. Guru kelas I ini menuturkan, karakter masyarakat modern yang cenderung individualis menyebabkan anak-anak turut enggan bersosialisasi. Bahkan, tak jarang

Kota Malang Target Lima Besar Provinsi

LINTAS PENDIDIKAN

langsung dari wartawan yang sehariharinya berada di lapangan. Kegiatan ekskul jurnalistik SMPN 1 Singosari sendiri tidak hanya fokus

13

jasama.ub.ac.id diantaranya berisi daftar kerjasama yang dilakukan beserta kuantitasnya dalam bentuk grafik. Data bisa langsung dimasukkan oleh Pengelola Sistem Informasi dan Kerjasama (PSIK) di masing-masing bagian. Namun, dipesankan Ristika, walau data tersimpan di website, data fisik perjanjian kerjasama tetap ada, setidaknya satu lembar. Untuk menunjang informasi tersebut, mantan Kepala Biro Perencanaan dan Sistem Informasi (BAPSI) ini berharap agar kepala tata usaha me-

nyampaikan kepada seluruh jurusan tentang fasilitas tersebut. Fasilitas ini memudahkan dosen untuk menjalin kerjasama dengan instansi yang sebelumnya telah memilki payung kerjasama dengan UB. Pembantu Rektor I UB, Prof. Dr. Bambang Suharto mengatakan dalam setiap kerjasama yang penting adalah tindak lanjutnya. Karena itu menurutnya perlu adanya persepsi yang sama antara pihak fakultas maupun kantor pusat untuk menindaklanjuti kerjasama yang sudah terbangun. (oci/nda)

Satu-satunya yang Masuk Server Dikti, Kinerja Dosen UM Siap Dipotret MALANG - Universitas Negeri Malang (UM) adalah satu-satunya perguruan tinggi yang database linenya sudah masuk di server Dikti. Sehingga Dikti dapat memotret kinerja dosen UM secara langsung. ”Informasinya hanya UM yang telah dan bisa melakukan impor ekspor data itu,” ungkap Tim Pengembang IT UM, Prof. Dr. Dawud. Dekan Fakultas Sastra ini membeberkan keunggulan IT ini tentu saja memberi keuntungan bagi sivitas UM terutama dalam menyambut kebijakan Dirjen Dikti terkait pengisian sistem informasi pengembangan karir dosen (SIPKD). Pengisian ini wajib bagi dosen yang sudah memiliki nomor induk dosen nasional (NIDN), yang berupa beban kinerja dosen tiap semester. Di UM, data baseline kinerja dosen semester 1 dan 2 tahun akademik 2012/2013 sudah diimporkan dari data beban kinerja dosen UM untuk diekspor ke databased server Dikti. Hal ini bisa dilakukan karena bahan aplikasi beban kinerja dosen 90 persen sama dengan bahan aplikasi SIPKD Dikti. Karena itu pula para dosen hanya melakukan tahap penyempurnaan serta memasukan data sendiri dan berhubungan langsung dengan server dikti.

”Untuk semester berikutnya, harus dosen sendiri yang mengisinya secara online langsung ke server Dikti,” bebernya. Dijelaskannya berdasarkan kebijakan Dirjen Dikti, paling lambat 21 Desember mendatang dosen tetap wajib mengisi SIPKD yang dikelola Dirjen Dikri. Isian SIPKD itu berupa beban kinerja dosen tiap semester yang meliputi kinerja pendidikan, pengajaran, penelitian dan karya ilmiah, pengabdian masyarakat, serta kegiatan pendukung tri darma perguruan tinggi. Di samping berfungsi sebagai pelaporan kinerja, SIPKD berfungsi juga sebagai dasar pengembangan karir dosen. Untuk menentukan kenaikan pangkat akan dilihat dari data-data yang telah diunggah bukan lagi dengan pengajuan. Sistem yang diberlakukan per Januari 2014 ini juga difungsikan untuk penentuan pemberian atau penghentian tunjangan profesi pendidik dan tunjangan kehormatan guru besar melalui APBN perguruan tinggi. Kebijakan SIPKD ini menurut Dawud sudah disosialisasikan kepada seluruh dosen dan karyawan UM. Selain itu sosialisasi juga diberikan tentang kebijakan sasaran kerja pegawai (SKP) yang wajib di-

isi oleh setiap PNS. Adapun tujuan dari SKP adalah untuk menjamin obyektivitas pembinaan PNS. Di UM, penyusunan SKP, pencapaian kinerja dan penilaian oleh atasan sudah dilakukan secara online. Rektor UM, Prof. Dr. Suparno menjelaskan sivitas UM harus senantiasa meningkatkan kompetensi dan kemampuan profesional agar kapasitas lembaga semakin meningkat. Tuntutan kinerja profesional dalam konteks peraturan perundangundangan yang terakhir semakin jelas dan tegas yakni Peraturan Pemerintah Nomor 46 tahun 2011 tentang Penilaian Prestasi Kerja Pegawai Negeri Sipil dan Kebijakan Direktur Jernderal Pendidikan Tinggi tentang Sistem Informasi Pengembangan Karier Dosen. Pada tahun 2014 manajemen kinerja harus berdasarkan SKP yang menjadi beban dan tanggung jawab setiap Individu PNS. Terhitung per 1 Januari 2014 setiap anggota Korpri akan melaksanakan tugas berdasarkan pakta integritas yang dituangkan dalam SKP itu. Untuk itu sudah ada fasilitasi secara kelembagaan agar setiap individu PNS dapat mengisi/menuangkan SKP pada format yang telah disediakan secara online. (oci)

IST/MALANG POST

LEBIH UNGGUL: Suasana pembelajaran di kampus UM. UM mengaku keunggulan IT Dikti memberi keuntungan bagi para sivitas.

MALANG – SMK Bina Cendika YPK memperkuat komitmen mereka untuk menggagas sekolah pariwisata berbasis kewirausahaan dengan langkah-langkah progresif. Salah satunya ialah dengan memanfaatkan lahanlahan sempit di sekeliling gedung sekolah untuk ditanami dengan berbagai sayur organik. Hal itu sebagaimana yang diungkapkan oleh Kepala SMK Bina Cendika YPK, Dra Maria Erin Ernawati, kepada Malang Post. Menurut Erin, brokoli, tomat, sawi, paprika dan lombok sudah mulai ditanam oleh siswa sejak 10 hari lalu. Mereka memanfaatkan tanah kosong di sisi-sisi gedung sekolah yang awalnya ditanami bunga. “Selanjutnya, kami akan memasarkan hasil panen kebun organik ini di Pasar Minggu. Lokasi sekolah yang digunakan untuk pasar minggu kami rasa sangat memudahkan siswa untuk pemasarannya,” terang Erin. Selanjutnya Erin menjelaskan, budidaya sayur organik di sekolah tersebut tidak berjalan sendirian. Untuk pengelolaannya, siswa didampingi oleh beberapa pakar wirausaha dari Universitas Negeri Malang (UM). Selama beberapa bulan ini, sekolah yang berlokasi di Jalan Semeru itu memang menggencarkan kurikulum berbasis wirausaha. Budidaya sayur organik hanya satu dari beberapa langkah yang ditempuh untuk menggolkan program jangka panjang tersebut. Budidaya sayur organik akan diiringi juga dengan usaha-usaha lain seperti sablon dan usaha kuliner. Erin juga membeberkan rencana sekolah untuk merancang web khusus wirausaha yang nantinya akan dibentuk semacam lapak-lapak tersendiri. “Sementara ini, yang berjalan adalah sayur organik. Selain itu masih kami konsep sematang mungkin agar pada pelaksanaanya siswa tidak mengalami kendala yang berarti,” jelas wanita berkulit putih itu. Erin berharap, dengan berbagai usaha yang dikembangkan sekolah, siswa SMK Bina Cendika YPK dapat lebih mandiri dibanding sekolah lain. Jika usaha-usaha tersebut berjalan lancer, income yang didapat akan dikembalikan kepada siswa sebagai uang jajan atau modal usaha mandiri. “Kami terinspirasi dari beberapa sekolah, salah satunya ialah SMA Selamat Pagi Indonesia (SPI) di Kota Batu yang siswanya sangat mandiri bahkan sudah bisa menyediakan lpangan kerja bagi masyarakat,” terangnya seraya menutup pembicaraan. (ily/nda)

SMK PUTRA INDONESIA MALANG

Presentasi Laporan Prakerin pada Perusahaan MALANG - SMK Putra Indonesia Malang (PIM) mengundang 14 perusahaan tempat praktek kerja industri (prakerin) siswa pada Sabtu (14/12/13). Kehadiran perusahaan dari seluruh Indonesia itu bertujuan untuk menilai laporan hasil prakerin siswa kelas XII yang telah dilakukan sebelumnya. Hilwan Rusydi, utusan dari PTPN XI kepada Malang Post menuturkan kegiatan prakerin di pabrik gula yang dilakukan siswa akan memberi banyak manfaat. Mereka bisa mengerti apa itu dunia kerja, mengerti teknologi yang dipakai hingga peraturan di perusahaan. ”Kegiatan prakerin ini merupakan pra pemikiran mengenai dunia kerja. Siswa yang sebelumnya tidak mengetahui pergulaan, menjadi paham dan tahu lebih dalam,” ungkapnya. Bagi perusahaan, kegiatan prakerin ini penting karena menjadi ajang promosi agar semakin banyak masyarakat yang tahu tentang industri gula. Sebab masih banyak orang yang awam mengenai industri pergulaan. Selama praktek sekitar 2-3 bulan, siswa PIM dikenalkan dengan proses pengolahan dan produksi di pabrik gula. Selain itu mereka juga dikenalkan dengan pengolahan limbah. Selain pabrik gula, industri yang diundang kemarin diantaranya pabrik semen, pabrik pupuk, obat-obatan, farmasi dan penyedap rasa. Menurut Kasi Infokom Bursa Kerja Humas PIM, Teguh Zakaria biasanya setelah melakukan prakerin siswa hanya ditugaskan membuat laporan saja. Tapi di SMK PIM, ada tugas presentasi yang harus diikuti semua siswa. Presentasi ini dinilai langsung oleh juri dari guru SMK PIM dan juga perwakilan industri. ”Saat presentasi siswa wajib menceritakan apa yang didapatkan selama kerja di industri, sehingga mahasiswa memiliki tanggung jawab pada apa yang mereka pelajari di industri,” bebernya. Selain itu, siswa juga belajar menyiapkan mental untuk berbicara di hadapan orang lain. Sebenarnya ada 48 lokasi prakerin siswa, namun yang diundang dalam ujian komprehensif kemarin hanya 14 orang saja. Kepala SMK PIM, Dian Purnamawati, S.Si menuturkan prakerin di industri merupakan kesempatan bagi siswa untuk mengaplikasikan ilmunya di dunia industri. Karena bisa jadi ada beberapa proses yang selama ini belum dikenalkan di sekolah. Pengalaman di lapangan tersebut bisa disharingkan bersama guru saat siswa kembali di sekolah. ”Ini adalah amanat dari kementrian pendidikan bahwa pendidikan kejuruan harus cocok dengan kebutuhan yang ada di industri, di sekolah mereka dapat teori dan di bagaimana mempraktekkannya di lapangan,” pungkasnya. (oci/nda)


RABU, 18 DESEMBER 2013

14

Mau Diet, Kenali Metabolisme Tubuh SEPERTI EPERTI kepribadian, setiap orang ang juga memiliki tubuh dengan gan jenis metabolisme yang berbeda-beda. erbeda-beda. Nah, setiap tipe inii juga memiliki kondisi masingmasing yang bisa membuat Anda semakin mudah menurunkan berat badan. Co-author dari ‘State of Slim: Fix Your Metabolism and Drop 20 Pounds in 8 Weeks on the Colorado Diet’, Dr. Holly Wyatt, MD, mengatakan, faktanya untuk menurunkan berat badan anda harus mengenal terlebih dahulu seperti apa metabolisme di tubuh anda sendiri. Berikut 3 jenis metabolisme

tubuh tubbuh dan pola diet yang tepat untuk unttuk setiap jenisnya: 1. Metabolisme dengan berat M badan bad dan mudah naik Ciri-ciri jenis metabolisme ini, ketika Anda merasa berusaha sangat keras untuk bisa menurunkan atau bahkan mempertahankan berat badan. Menurut Dr Holly, alasan anda bertempur lebih keras adalah karena faktor fisiologis, metabolik, dan genetik. “Cara terbaik untuk orang dengan jenis metabolisme ini adalah dengan meningkatkan frekuensi bergerak. Pada dasarnya, anda harus lebih aktif dalam mengu-

rangi kalori dalam setiap kali makan untuk menurunkan berat badan dan banyak bergerak untuk membuat metabolisme anda dialihkan,” Dr. Holly Holly, seperti dialihkan ” kata Dr dilansir laman Prevention. 2. Metabolisme dengan berat badan selalu stabil Untuk metabolisme jenis ini, biasanya anda merasa sudah makan seperti biasa dan olahraga tapi tetap sulit menurunkan berat badan. Dr. Holly menjelaskan, untuk kondisi ini, anda berada pada energi yang seimbang, sehingga tidak berpengaruh pada kalori yang masuk atau yang keluar.

3. Metabolisme dengan berat badan sulit naik Kondisi ini adalah jika anda belum pernah memiliki masalah dengan usaha penurunan berat badan ekstra sampai sekarang. Menurut Dr. Holly, meskipun angka di timbangan menunjukkan angka yang relatif stabil, bisa saja anda mungkin kehilangan otot dan menambah lemak. “Stabilnya angka di timbangan bukan berarti jumlah otot dan lemak anda selalu seimbang, keduanya bisa berubah. Oleh sebab itu, tambahkan beberapa latihan kekuatan seperti latihan kardio untuk membantu membangun otot dan menjaga metabolisme anda,” pungkas Dr. Holly.(jpnn/han)

Konsumsi Serat Masih Rendah SUDAHKAH anda mengonsumsi cukup serat setiap hari? Seringkali orang lupa bahwa konsumsi serat memberikan efek yang sangat baik bagi sistem pencernaan dan dapat membantu program penurunan berat badan anda. Sebuah studi terbaru yang melibatkan lebih dari 23.000 responden menunjukkan, mengonsumsi jumlah serat lebih rendah dalam diet membuat mereka berisiko tinggi untuk menjadi obesitas. Tidak hanya itu, mereka yang kurang konsumsi serat juga cenderung lebih berisiko mengalami sindrom metabolik dan peradangan kardiovaskular. “Temuan kami menunjukkan, dari sejumlah responden tersebut, total tingkat

BERBEDA: Metabolisme tubuh untuk masingmasing orang berbeda. Demi kesuksesan diet, kenali metabolisme tubuh Anda.

asupan seratnya masih sangat rendah dibandingkan dengan yang direkomendasikan. Ini berarti konsumsi serat masih belum terlalu dianggap penting,” kata peneliti dari The Center for Community Health and Health Equity, Brigham and Women’s Hospital dan Harvard Medical School, Cheryl R. Clark, MD, Sc.D, seperti dilansir laman Huffington Post, Senin (16/12). Sesuai pedoman dari Institute of Medicine, wanita berusia 19 tahun hingga 50 tahun harus mengonsumsi setidaknya 25 gram serat setiap hari, sedangkan pria pada kelompok usia yang sama harus mengonsumsi minimal 38 gram serat setiap hari.

Hanung Bramantyo

Discution (FGD). Dari diskusi yang dilakukan selama sekitar 4 hari 3 malam berdasarkan buku-buku birografi Soekarno, munculah tiga judul film. “Dari diskusi itu menghasilkan 3 judul Soekarno: Indonesia Menggugat, Soekarno: Indonesia Merdeka dan Hari-Hari Terakhir Soekarno,” ungkapnya.

Akui Pekerjaan Sutradara Lebih Berat

Pihak MVP dan Rachmawati pun telah mengetahui 3 judul film yang tercetus tersebut. Atas pertimbangan Raam sebagai seorang produser, alhasil terpilihlah dua judul yakni Soekarno: Indonesia Merdeka dan HariHari Terakhir Soekarno. “Ibu Rachma minta Hari-Hari Terakhir Soekarno yang lebih dulu dibuat. Tapi saya menolak karena terlalu riskan mengingat masa itu melewati bulan September yang masih menjadi kontroversi. Lebih baik memilih Indonesia Merdeka karena kita butuh sosok pahlawan lewat film ini,” tutur Hanung lagi. Dari situ jelas kalau ide film Soekarno tidak dapat diklaim oleh satu pihak saja. Banyak sutradara yang juga i ngin membuat biopik film tokoh Soekarno. “Dari situ kelihatan ide film ini nggak bisa diklaim secara sepihak. Siapa yang menginisiasi film ini, tidak dapat diklaim satu pihak saja,” pungkasnya.(kpn/han)

MESKI dipercaya menjadi sutradara, Julia Perez tidak mau menggunakan kekuasaannya melibatkan Gaston Castano dalam film garapannya. Jupe juga tidak ingin konsentrasinya terpecah ketika men-direct. “Nggak, takut ada cinta lokasi. Gaston gak saya ajak karena harus konsen dan teliti. Ini film pertama, saya baru tahu kenapa sutradara bawel dan teliti, jadi aku hampir dibuat gila untuk jadi sutradara. Sutradara banyak sekali pekerjaannya,” paparnya saat syukuran film di kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan, Senin (17/12). Jupe pun baru sadar, kalau pekerjaan seorang sutradara bukan hanya mengarahkan si aktor atau aktris di depan kamera, tapi beberapa divisi

DIEGO MICHIELS dikabarkan melamar Nikita Willy. Pasangan yang sudah dua tahun merajut asmara itu pun disebut-sebut akan menikah dalam waktu dekat. Namun, Nikita justru menampiknya. ”Nggak, kata siapa?” ujarnya saat ditemui di Bogor, Jawa Barat, Senin dini hari (16/12). Nikita mengakui pesepakbola keturunan Belanda itu memang pernah membicarakan tentang lamaran. Tetapi, hingga kini belum benar-benar terlaksana. ”Saat momenmomen romantis memang ada pembicaraan tentang itu, antara aku dan dia saja,” katanya. Meski dari hari ke hari semakin yakin Diego bakal menjadi suami, Nikita mengaku tidak pernah punya keinginan untuk menikah muda. Diego juga seolah belum mau buru-buru ke jenjang perkawinan. ”Aku dan Diego nggak mau terburu-buru. Aku masih 19 tahun dan dia 23 tahun,” ungkapnya. ”Aku sering ditanya kapan nikah. Aku sih jalani saja, yang penting agama kami sudah sama,” pungkas putri pasangan Henry Willy dan Yora Febrine itu.(jpnn/han) TAK TERBURU-BURU: Nikita dan Diego menjalani pacaran mereka dengan santai

juga. Oleh karena itu dirinya ingin fokus agar hasilnya tidak mengecewakan. “Jadi aku hampir dibuat gila sama film ini, kalo sebagai pemain cuma menghafal skenario dan akting. Kalo jadi sutradara, hampir semuanya di-handle, jadi banyak kerjaan,” katanya. Yang jelas dirinya ingin menjadi seorang sutradara yang menyenangkan dan ngangenin. “Menurut saya sebuah karakter harus kuat di bidang apa pun. Dalam penyutradaraan juga harus begitu. Saya mau jadi sutradara yang ngangenin, bikin orang pusing deh pokoknya hahaha. Biasanya kan nunggu lama bete, kalo gue malah pengen lama-lama syutingnya,” pungkasnya bercanda.(kpn/han)

FILM PERTAMA: Jupe mencoba profesional dalam debutnya sebagai sutradara

Nikita Willy

Bicarakan Lamaran, Tapi Tak Ingin Nikah Muda

Konsumsi cukup serat tidak hanya akan memperbaiki sistem pencernaan dan membantu menurunkan berat badan, tetapi juga melindungi jantung dan mengurangi risiko stroke. Makanan seperti buah-buahan, sayuran, dan kacang-kacangan tinggi akan serat. Raspberry mengandung 8 gram serat, apel dengan kulit memiliki 4,4 gram serat, dan secangkir lentil memiliki 15,6 gram serat. (jpnn/han)

Julia Perez

Bantah Curi Ide Pembuatan Film Soekarno SUTRADARA Hanung Bramantyo mengklarifikasi tudingan mencuri ide pembuatan film Soekarno seperti yang dituduhkan oleh Rachmawati Soekarnoputri. Gagasan pembuatan film biopik Soekarno diakui Hanung sudah muncul setelah dirinya menggarap film Sang Pencerah. Namun lantaran ada kegiatan lain, gagasan itu menjadi tertunda. “Kebetulan pihak Ibu Rachmawati mengundang saya menghadiri gladi resik opera Maha Guru. Lalu beliau mengajak membuat film Soekarno yang kebetulan saya dan pak Raam ingin bikin juga. Ini sinergi yang baik, ada keluarga, pemodal dan sutradara,” papar Hanung saat jumpa pers di Kawasan Sudirman Jakarta Selatan, Selasa (17/12). Lantaran kisah Soekarno yang sangat kompleks, pihak Rachmawati, MVP dan Hanung melakukan pengkristalan dari cerita yang ingin diangkat dengan menggelar Focus Group

Sementara wanita yang berusia di atas 50 tahun sebaiknya mengonsumsi sekitar 21 gram serat setiap hari dan pria dalam usia yang sama mengonsumsi 30 gram serat per hari.

Siti Badriah

Kecapean, Dilarikan ke RS USAI mengisi sebuah acara di salah satu televisi swasta, wajah penyanyi Siti Badriah masih terlihat baik-baik saja. Saat pun dia masih sempat wawancara dengan para wartawan. Namun usai meninggalkan lokasi, Indra Jaya Helmy selaku pihak Nagaswara Artis Manejemen (NAM) mengungkapkan, kalau Siti kolaps dan dilarikan ke rumah sakit. “Saat ini Siti masih dirawat inap sambil menunggu pemeriksaan sampel darahnya,” ujarnya saat dihubungi wartawan, Selasa (17/12). Sampai saat ini ia belum tahu sebab pasti yang membuat Siti tiba-tiba kolaps dan harus dilarikan ke rumah sakit. “Kemungkinan terkena tipus, kata dokter,” katanya lagi. Indra berharap Siti dapat segera sembuh seperti semula, mengingat masih banyak jadwal pekerjaan yang harus dipenuhi hingga akhir tahun. “Besok misalnya, Siti sudah harus terbang ke Surabaya untuk menjadi juri,” pungkasnya.(kpn/han)

JADWAL PADAT: Siti masih di rumah sakit, padahal jadwalnya sedang sangat padat. REDAKTUR: DEWI YUHANA, LAYOUTER: SITI


KOTA WISATA

Guru Sertifikasi Overload

RABU, 18 DESEMBER 2013

15

Sumberbrantas Ditambah SDN

Peluang Jam Ngajar dan TPP Kian Sulit

FEBRI SETYAWAN/MALANG POST

DIALOG: Salah satu guru SMP Taman Siswa mengajukan pertanyaan saat dialog bersama Wali Kota Batu, Eddy Rumpoko dan Kepala Dinas Pendidikan Kota Batu.

MISKI/MALANG POST

TAMBAH LAGI: Tempat belajar untuk anak-anak SD seperti ini bakal bertambah lagi di Desa Sumberbrantas Kecamatan Bumiaji

BATU–Banyaknya guru bersertifikasi di Kota Batu, ternyata belum diimbangi dengan ketersediaan jam mengajar di sekolah-sekolah. Imbasnya, guru sertifikasi pun tak serta merta bisa mendapatkan Tunjangan Profesi Pendidikan (TPP) lantaran tidak mendapat kesempatan untuk mengajar 24 jam sepekannya. Kondisi itulah, yang menjadi salah satu persoalan di lingkungan guru sertifikasi. Guru PNS Muji Winarti yang diperbantukan di SMP Taman Siswa Jalan Agus Salim, Kota Batu, misalnya, hingga sekarang belum bisa menikmati ‘lezatnya’TPP walaupun dia merupakan guru sertifikasi. Masalahnya, persyaratan mengajar Muji yang mengawali tugasnya sebagai honorer di SMP tersebut sejak tahun 1983, tak bisa memenuhi 24 jam sepekannya.’Hal tersebut bukan karena Muji malas, melainkan mata pelajaran PPKN yang dia pegang porsinya memang sedikit. Sementara untuk memenuhi syarat 24 jam mengajar itu, sekolah lainnya juga tak bisa menerima tenaga Muji lantaran guru-guru di sekolah lainnya juga kesulitan memenuhi jam mengajar. “Mata pelajaran yang saya

ajarkan, tidak memiliki porsi lebih seperti pelajaran lainya. Apakah tidak ada kebijakan lagi untuk guru mata pelajaran seperti saya ini? Saya yakin banyak guru yang mengalami kesulitan memenuhi jam mengajar per minggunya seperti saya ini,” keluh Muji dalam dialog dengan Wali Kota Batu, Eddy Rumpoko dan Kepala Dinas Pendidikan, Budi Santoso, Senin lalu. Dia menyadari, guru memang tidak harus mengajar pada satu sekolah untuk memenuhi 24 jam mengajar persyaratan TPP. “Untuk memenuhi persyaratan mengajar 24 jam seminggu itu, saya sudah mencari sekolah, baik itu di Kota Batu sampai ke Karangploso. Namun kesemua sekolah sudah kelebihan guru sertifikasi, yang juga mengalami kesulitan pemenuhan jam mengajar yang sama dengan saya,” ungkapnya. Padahal dari sisi pengabdian sebagai guru, dia dan guru-guru lain di SMP Taman Siswa tidak perlu diragukan. Guru di sekolah ini sudah biasa datang ke rumah murid yang tidak masuk sekolah. Tujuannya memberikan motivasi lebih, agar mereka bersemangat untuk

kembali belajar meski kondisi sekolah sedang sepi siswa. Mereka lebih was-was lagi ketika menjelang tahun ajaran baru. Menurutnya, bak seorang sales mereka harus blusukan ke desadesa tak mempedulikan kondisi hujan ataupun terik matahari, keluar masuk rumah mendatangi calon siswa baru. Ke semua kesulitan itu baru bisa terbayar dengan perasaan bangga, ketika mereka mendapatkan siswa sekalipun hanya seorang. Menanggapi itu, Budi Santoso menjelaskan, aturan guru ser-

tifikasi yang bisa mendapatkan TPP memang sangat ketat. “Prioritas pertama adalah pengabdian guru, dan kedua adalah jam mengajar. Jika jam mengajar kurang dari 24 jam per minggu, TPP benar-benar tidak bisa dicairkan,” kata Tossi, panggilan akrabnya. Menurutnya, di Kota Batu ini masalah sertifikasi sangat unik lantaran jumlah guru berkisar 3.000 orang dan 2.000 diantaranya sudah lulus sertifikasi. Sedangkan daerah lain, dari 10 ribu guru cukup 1.000 atau

2.000 yang lulus sertifikasi. Karena banyaknya guru, maka jam mengajar juga menjadi permasalahan serius di kota ini. Tossi mengatakan, bahwa pihaknya sudah mengusulkan kepada BPKP jika tujuan sertifikasi untuk memberikan kesejahteraan guru, yang seharusnya aturan tidak diperketat. Jika ada jam mengajar atau lainya, hal itu sebaiknya digunakan untuk kenaikan pangkat. Sedangkan kesejahteraan bisa diberikan dalam bentuk lain, misalnya renumerasi. (feb/lyo)

Bersamaan Pemilu, Kompetisi Dikurangi BATU- Pelaksanaan Kompetisi Pengcab PSSI Kota Batu, harus memperhatikan pelaksaan Pemilu Legislatif dan Pemilu Presiden dalam tahun 2014 nanti. Jika tidak, semua kompetisi bisa dilaksanakan dengan kondisi waktu mepet, sehingga memerlukan skala prioritas. “Kita harus melakukan skala prioritas untuk pelaksanaan kompetisi tahun depan, karena bersamaan dengan Pileg dan Pilpres. Tahun depan banyak waktu yang tersita. Selain itu, faktor keamanan juga menjadi perhatian utama jika ada pileg dan pilpres,” ungkap Zainul Arifin KR, Sekretaris Pengcab PSSI Kota Batu dalam rapat paripurna cabang (Raparcab) tahun 2013 di Villa Toeti, kemarin. Menurutnya, kompetisi Divisi I, II dan Utama menjadi prioritas dan harus tetap ada tahun depan. Sedangkan untuk kompetisi lain, seperti SSB, U-

FEBRI SETYAWAN/MALANG POST

HADIR: Anggota dan pengurus PSSI Kota Batu, serius mengikuti rapat paripurna cabang, Selasa kemarin. 16, coaching clinic, penataran wasit dan lain-lain bisa dilaksanakan sambil melihat situasi Pileg maupun Pilpres. Fokus Raparcab kemarin itu, kata dia, menyusun program-program

Pengcab PSSI dalam tahun 2014. Selain itu, kegiatan dilakukan untuk melakukan evaluasi pelaksanaan program tahun 2013 ini. Seperti diketahui, Pengcab

PSSI Kota Batu sudah melakukan banyak kegiatan sepanjang tahun ini. Yakni, kompetisi divisi I, II dan utama. Kompetisi tingkat SD dengan level Kajari Cup, Kompetisi U-

16 antar desa atau kelurahan berlebel Kapolres Cup, empat kali kompetisi SSB dan dua kali coaching clinic. Bahkan, satu kali coaching clinic dilakukan oleh pelatih timnas U-19, Indra Sjafri di kantor PDAM dan Stadion Brantas. Zinung, sapaan akrabnya, menambahkan, anggota Pengcab harus melaksanakan empat pilar dalam melaksanakan kegiatan atau berkompetisi. Empat pilar itu adalah doa, silaturahmi, ilmu dan tawakal. “Silaturahmi itu sangat penting. Semua permasalahan kompetisi sudah harus selesai dalam pelaksanaan evaluasi sekarang. Jika tidak selesai, ya cepat diselesaikan,” tegas Direktur PDAM Kota Batu ini. Menurutnya, para pelaku kompetisi atau anggota Pengcab sudah memiliki ilmu, dan ilmu itu selalu berkembang dalam perjalanan waktu pelaksanaan kompetisi atau berkegiatan. (feb/lyo)

BATU- Dalam waktu dekat, warga Desa Sumberbrantas Kecamatan Bumiaji, tidak perlu repot menyekolahkan anaknya jauh-jauh ke Desa Tulungrejo. Itu karena, Dinas Pendidikan Pemudan dan Olahraga bakal segera membangun SDN Sumberbrantas 2 di desa paling ujung utara wilayah Kota Batu itu. Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kota Batu, Budi Santoso mengatakan bahwa pembangunan SDN Sumberbrantas 2 didasarkan pada sejumlah faktor yang sebelumnya sudah dimatangkan. Salah satunya, menyangkut kapasitas sekolah yang ada saat ini sudah melebihi standar (overload). Sebab, sejauh ini di daerah tersebut sudah ada SDN Tulungrejo 3, namun jumlah siswa sudah sangat melebihi kapasitas. Rincinya dari enam kelas, siswa di sekolah itu berjumlah sekitar 250 anak. “Nanti SDN Tulungrejo 3 diganti namanya menjadi SDN Sumberbrantas 1, sehingga di Desa Sumberbrantas bakal ada dua sekolah SD,” kata Tossi, sapaan akrabnya. Mantan Plh Sekkota Pemkot Batu, ini menambahkan, dengan kelebihan kapasitas siswa itu menjadikan pihak sekolah tidak bisa berbuat apa-apa. Pasalnya, kalaupun ada penambahan ruang kelas, juga tidak memungkinkan karena keterbatasan luas tanah. Sementara bila dibangun dua lantai, juga tidak berani lantaran kontur tanah di sekolah itu tidak mendukung. Jika kendala tersebut tidak cepat disikapi, maka proses belajar mengajar tidak bakalan bisa berjalan efektif. “Keputusan kami untuk membangun gedung sekolah lagi sudah bulat, karena telah melalui pembahasan dan pantauan langsung kondisi lapangan,” terang dia. Selanjutnya untuk tahap awal, terang Tossi pihaknya akan membangun tiga kelas dilengkapi dengan fasilitas penunjang lainnya. Seperti ruang kasek, ruang guru, laboratorium IT, laboratorium bahasa dan perpustakaan.”Setiap sekolah bakal dilengkapi Lab IT, yang sudah dianggarkan untuk tahun 2014,” paparnya. Program tersebut juga dibenarkan Kepala Bappeda Kota Batu, Eny Rachyuningsih. Dia menyebut, adanya pembangunan SD tersebut sudah masuk dalam program Pemkot. “Untuk anggarannya sebesar Rp 444 juta. Sekolahsekolah lainnya, juga akan dilakukan rehab diantaranya SMPN 2 Batu,” tambah Eny. (mik/lyo)

Fotografer Prancis Pameran di Raos BATU- Keberadaan Kota Wisata Batu, ternyata menjadi perhatian fotografer asal Pracis, Francoise Huguier untuk memajang karya-karyanya di Galery Raos kota ini sejak Selasa kemarin. Di pameran itu, Franc pun mengusung tema Vertical Horizontal, dengan karya foto kehidupan kelas menengah di Malaysia, Singapura, dan Thailand. Sebanyak 50 karyanya dipampang di ruangan pameran, yang selama ini menjadi tempat seniman-seniman memamerkan karya mereka. Salah satu foto yang unik dan menyedot perhatian pengunjung, adalah foto seorang pemuda Singapura sedang melihat korean pop. Ada pula foto dengan obyek seorang remaja Thailand yang tubuhnya dipenuhi lukisan tato melambangkan sedang bermesra dengan sang kekasih. Franc yang pernah menjadi fotografer di Majalah The New York Time ini, juga menampilkan berbagai macam karya yang lebih banyak menonjolkan kehidupan kelas menengah, seperti seorang wanita duduk sambil menyusui anaknya. Riska, salah seorang pengunjung mengomentarai bahwa karya fotografger asal negeri Napoleon Bonaparte itu sangat fantastis.” Sayangnya obyek foto-fotonya dari luar negeri, coba ada yang di Indonesia pasti lebih seru dan bagus,” ujarnya. (mik/lyo)

Gathering KKG Gugus 2

Kepala SKPD Digembleng di Bogor BATU– Para Kepala SKPD di lingkungan Pemkot Batu, segera digembleng melalui diklat dan outbond di Kota Bogor pada 20-21 Desember mendatang. Isu-isu aktual menyikapi banyaknya pegawai yang terjerat hukum dan good governance, menjadi topik utama di arena pengemblengan itu. Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Batu, Achmad Suparto membenarkan pelaksanaan diklat tersebut. Mereka yang berangkat sebanyak 45 orang, karena diikuti semua Kepala SKPD termasuk Wali Kota Batu, Eddy Rumpoko dan Sekda Widodo. “Diklat akan menghadirkan pemateri dari Lembaga Administrasi Negara (LAN), dan Badan Kepegawaian Nasional (BKN). Mengingat materinya sangat penting, maka semua Kepala SKPD harus ikut,” ujar Suparto. Menurut mantan Kepala Bagian Perlengkapan ini, diklat tersebut merupakan

FEBRI SETYAWAN/MALANG POST

DIKLAT: Para Kepala SKPD bakal melakoni diklat di Bogor, akhir pekan nanti. kelanjutan diklat-diklat sebelumnya, yakni diklat untuk pejabat eselon IV di Kaliwatu

Kota Batu, pejabat eselon III di Jogjakarta dan Eselon II di Bogor.

“Tujuan yang ingin dicapai, semua pegawai bisa menghindari masalah hukum

sekaligus bisa menghadapi jika mereka berhadapan dengan hukum. Bagaimana menjadi pejabat pemerintahan yang baik, hal itulah yang juga ingin dicapai setelah diklat nanti,” tegasnya. Saat ini, kata dia, sudah terbit undang-undang aparatur sipil negara. Bagaimana implementasi undang-undang tersebut dalam tugas sehari-hari, juga bakal dijabarkan oleh pemateri secara gamblang. Pelaksanaan diklat pejabat eselon II itu, tidak akan menganggu pelayanan pemerintahan di kota ini. Itu karena, mereka berangkat pada Jumat sore dan diklat itu sendiri berlangsung Sabtu dan Minggu yang merupakan hari libur. Sedangkan Senin, mereka sudah bisa bertugas lagi. “Hal itu dilakukan, agar pelayanan administrasi pemerintahan terhadap masyarakat tidak terganggu,” pungkasnya. (feb/lyo)

ISTIMEWA/MALANG POST

RAMAI: Gathering Yayasan Norma Wiyata Husada, yang mengundang minat ratusan peserta. BATU- Gathering KKG (Kelompok Kerja Guru) yang digelar Yayasan Norma Wiyata Husada, di SMA Wiyata Husada Desa Bulukerto Kecamatan Bumiaji, Selasa kemarin diikuti sekitar 700 orang. Mereka mengikuti jalan sehat, lomba mewarnai, bazar serta bagi-bagi doprize maupun pengobatan gratis. Lomba mewarna, diikuti siswa-siswa Paud. Sedangkan bazar, dikhususkan penjualan makanan tradisional maupun barangbarang kerajinan. Public Relation Yayasan Norma Wiyata Husada, M. Fauzan menjelaskan, tergelarnya ghatering tersebut atas kerjasama kelompok kerja guru Gugus 2 Bulukerto dengan Yayasan Norma Wiyata Husada. Praktis, pesertanya pun dari siswa, walimurid, guru dan masyarakat sekitar.” Ini baru pertama kali diselenggarakan bersama, ternyata masyarakat menyambutnya dengan positif,”kata Ozan, sapaan akrabnya. Dia menambahkan, dibalik kegiatan tersebut terkandung kebersamaan erat antara pihak penyelenggara dengan para peserta utamanya, siswa, walimurid dengan guru. “Yayasan Wiyata Husada tidak hanya menaungi SMA saja, namun juga Rumah Sakit serta perguruan tinggi Stikes, sehingga peserta acara ini membludak,’’pungkasnya. (mik/lyo) REDAKTUR : MARGA N, LAYOUTER : KURDI


16

RABU, 18 DESEMBER 2013

Pemkot dan FPU Berbagi dengan Warga Kotalama

GUYUB: Dewi Farida Suryani, Kepala DKP Kota Malang Wasto, Gus Lukman Alkarim dan beberapa perwakilan warga foto bersama usai penutupan acara kemarin. SAMBUTAN: Lurah Kotalama Fauzan Indra Saputra saat memberikan sambutan.

TAUSIYAH: Pembina FPU Kota Malang, Gus Lukman Alkarim saat memberikan tausyiah untuk warga di Masjid Muhajirin.

Forum Pembinaan Umat (FPU) Kota Malang bersama Pemerintah Kota (Pemkot) Malang melalui Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) Kota Malang menggelar bakti sosial di Masjid Muhajirin Kelurahan Kotalama Kecamatan Kedungkandang, Malang kemarin (17/12). Warga setempat mendapat bantuan berupa bingkisan sembako. Selain itu juga dilakukan penanaman pohon secara simbolis untuk menanamkan kesadaran kepada masyarakat akan pentingnya menjaga lingkungan. Acara tersebut dihadiri Ketua TP PKK Kota Malang Dewi Farida Suryani dan Pembina FPU Kota Malang Gus Lukman Alkarim.

PENGARAHAN: Ketua TP PKK Kota Malang Dewi Farida Suryani memberi beberapa arahan kepada warga Kelurahan Kotalama.

AKRAB: Dewi Farida Suryani terlihat akrab dengan warga. Ketua TP PKK Kota Malang itu tak segan-segan meladeni para warga yang ingin bersalaman.

FOTO-FOTO DAN TEKS: MUHAMMAD CHOIRUL/MALANG POST

ANTUSIAS: Warga tampak antusias mengikuti acara bakti sosial hingga usai.

MEMBAUR: Dewi Farida Suryani duduk bersama camat dan staf Kecamatan Kedungkandang mendengarkan ceramah Gus Lukman Alkarim.

BANTUAN: Gus Lukman Alkarim memberikan bantuan berupa sembako kepada warga Kotalama yang kurang mampu

Sayed Muhammad Muliady SH

Sayed Sahabat Rakyat Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPR RI, Sayed Muhammad Muliady SH selalu hadir bersama warga Malang Raya. Mantan Sekjen Pengurus Pusat GM FKPPI ini pun menyadari bahwa kebersamaan dengan warga di dapil merupakan bagian dari tugasnya sebagai wakil rakyat. Sayed kini ditugaskan kembali oleh DPP PDI Perjuangan sebagai caleg nomor urut 2 DPR RI dari dapil Malang Raya. FOTO/TEKS : ISTIMEWA/VANDRI VAN BATTU.

TOKOH INSPIRASI: Sayed Muhammad Muliady SH bersama Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo yang populer disapa Jokowi. Kinerja Jokowi merupakan inspirasi Sayed sekaligus bukti berjalannya regenerasi di PDI Perjuangan.

TOKOH MUDA: Sayed Muhammad Muliady SH merupakan kader PDI Perjuangan yang juga pernah beraktifitas di KNPI dan mantan Sekjen Pengurus Pusat GM FKPPI.

PENDIDIKAN: Sayed Muhammad Muliady SH memberi support kepada pelajar dan Pramuka di Malang Raya.

PEDULI PERANGKAT DESA: Sayed Muhammad Muliady SH bersama Ketua Asosiasi Perangkat PEMIMPIN: Sayed Muhammad Muliady SH Desa Indonesia (APDESI) Kabupaten Malang, bersama Wali Kota Batu, Eddy Rumpoko di Didik Gatot Subroto. tengah warga dan anak-anak di Kota Batu.

PEDULI: Sayed Muhammad Muliady SH bersama anak yatim piatu saat menggelar kegiatan sedekah 100 anak yatim piatu di Kecamatan Bantur Kabupaten Malang.

BERSIMPATI: Sayed Muhammad Muliady SH memberi perhatian kepada lansia.

BUDAYA: Sayed Muhammad Muliady SH hadir bersama warga dalam acara Selamatan Desa Pesanggrahan Batu. REDAKTUR: HALIM, LAYOUTER: SITI


AREMA CR NUS

RABU, 18 DESEMBER 2013

Lanjutkan Rekor Menang Atas Persik MALANG – Arema Cronus bakal menghadapi Persik Kediri, musuh bebuyutannya di Stadion Kanjuruhan pada hari Jumat lusa, 20 Desember. Singo Edan di atas angin sebagai tuan rumah Piala Gubernur 2013 dan didukung suporter Aremania. Namn, menilik gengsi rivalitas kedua klub, duet pelatih Suharno-Joko “Gethuk” Susilo enggan bermain-main lawan Persik. Suharno menegaskan, Arema sama sekali tak menganggap Persik tim lemah. “Yang jelas, saya tak mau anak-anak meremehkan lawan. Sudah bisa dilihat saat lawan Sriwijaya, kalau meremehkan lawan,

pasti kendor dan menurun, kita hadapi Persik dengan serius,” terang Suharno kepada Malang Post. Arema jelas-jelas menantikan pertandingan yang berlabel derby Jatim itu. Sebab, tim berlogo singa ini berharap memperbaiki rekor pertemuannya dengan tim asal Kediri. Dalam statistik enam pertemuan terakhir, Arema hanya pernah menang dua kali, sementara empat lainnya selalu kalah. Untungnya, dua kemenangan Arema atas Persik, dicetak belum lama ini. Arema pecah telor pada tahun 2009/2010 saat menang 0-1 atas Persik Kediri untuk pertama kalinya di Stadion Surajaya Lamo­

ngan. Lalu, rekor kemenangan atas Persik ditambahi lagi saat semifinal Piala Indonesia 2010. Tim pujaan Aremania, menang telak 4-0 atas Persik di Stadion Gelora Delta Sidoarjo. Kini, Suharno memiliki misi melanjutkan rekor kemenangan atas tim pujaan Persikmania tersebut. Apalagi, sejarah panjang rivalitas AremaniaPersikmania bakal membuat laga ini menarik perhatian. Persik sendiri sudah diperkuat pemain seleksi asing berkualitas, mulai dari Oliver Makor, Ronald Fagundes, Cristian Lopes hingga Danilo Fernando. Baca Lanjutkan... Hal.18

The PO W IS OU ER RS

17

Arema Harus Punya ”Totti”

GUEST GESANG/MALANG POST

Lalu Mara Satiawangsa

MALANG – Lalu Mara Satiawangsa, Pembina Klub Arema Cronus, merasa bahwa skuad yang ada sekarang lebih terasa atmosfer Malangan. Sebab, skuad Singo Edan musim ini didominasi pemain lokal dan pemain muda. Menurut Mara, potensi untuk mengorbitkan seorang local hero bakal lebih besar dengan skuad Arema sekarang. “Arema boleh juara, tapi semua itu tidak akan artinya, kalau tidak ada pemain lokal Malang yang ikut membawa Arema juara. Kejayaan Arema bisa lebih terasa, bila ada pemain lokal Arema yang mengorbit, sekaligus mempersembahkan gelar juara,” terang Mara kepada Malang Post. Komisaris PT Pelita Jaya Cronus itu

lalu menyebutkan, Arema harus bisa melahirkan pemain seperti kapten AS Roma, Fransesco Totti. Menurut Mara, Totti adalah pemain yang dilahirkan dari AS Roma dan mengabdi sepenuhnya untuk AS Roma. Arema diharapkan bisa melahirkan pemain seperti Totti, yang setia dan loyal sepenuhnya kepada tim pujaan Aremania ini. “Lihat Totti, dia orang yang loyal pada AS Roma. Duit memang penting di sepakbola, tapi lihat saja Totti sama sekali gak berpaling dari AS Roma, walaupun banyak klub besar yang menginginkan dirinya. Pemain seperti ini yang kita harapkan di Arema,” tandas pria asal Mataram Lombok, NTB itu. Baca Arema... Hal.18

IB Targetkan Sapu Bersih Juara GUEST GESANG/MALANG POST

Iwan Budianto

AREMA CRONUS HARUS JUARA

MALANG – Kompetisi pra musim Trofeo Cup sudah menanti Arema Cronus yang sedang sibuk di Piala Gubernur 2013. Kendati demikian, Singo Edan tidak gentar menghadapi banyaknya kompetisi pra musim. Sebab, Arema yakin bisa meraih gelar juara di semua kompetisi tersebut. CEO Arema, Iwan Budianto membenarkan hal ini. ”Seperti yang pernah saya bilang, kita Arema Cronus telah menentukan pemain dan pelatih untuk menghadapi Indonesia Super League (ISL) musim depan. Persaingan dipastikan akan semakin ketat. Tim-tim pesaing seperti Persebaya, Persib, Persija, Persipura, Persik juga telah mempersiapkan diri. Sebagai Aremania, berikan masukan atau dukungan kepada Ahmad Bustomi dkk untuk meraih juara.

mau menargetkan hasil maksimal, juara di semua kompetisi yang kita ikuti, mau itu pra musim atau on season, kita ingin dapatkan gelar juara,” terang IB, sapaan akrabnya kepada Malang Post. Menurut IB, Arema tidak akan kekurangan waktu istirahat. Sebab, masih ada jeda dalam kompetisi pra musim yang dihadapi oleh tim berlogo singa itu. Arema menjalani Piala Gubernur mulai tanggal 16-24 Desember 2013. Lalu, pada tanggal 26 Desember 2013 Arema bakal menghadapi g

SMS AREMA

g

Terengganu FA. Tanggal 29-31 Desember 2013, Arema berada di Jakarta untuk menjawab undangan Trofeo Cup dari Persija Jakarta. Setelah itu, Arema bisa beristirahat satu minggu, sebelum menghadapi Hamburg SV pada tanggal 6 Januari 2014. Pada minggu kedua Januari tahun depan, Arema langsung meng­ hadapi Inter Island Cup, sebelum akhirnya menjalani kick off ISL 2014 pada bulan Februari. ”Arema tidak akan kekura­ ngan istirahat yang berpotensi mencederai pemain, saya kira memang jadwalnya sudah

SMS AREMA

g

SMS AREMA

g

seperti itu. Kita atur saja waktu recovery,” tandas mantan Ketua BLAI PSSI Tersebut. IB sendiri berharap bahwa Piala Gubernur 2013 bisa menjadi sasaran pertama Arema untuk meraih trofi. Sebab, sebagai tuan rumah Arema sudah memiliki keuntungan didukung oleh suporter Aremania. Aremania Korwil Kelayatan, Ahmad Gozali alias AK membenarkan, gelar juara Piala Gubernur 2013 sangat penting untuk mengangkat moral tim jelang kompetisi pra musim lainnya.

SMS AREMA

Baca IB... Hal.18 g

SMS AREMA

g

SYARAT MUTLAK Pemain asing yg tdk bisa melindungi bola waktu dlm penguasaanya/mudah kehilangan bola buat apa dipakai? Mending pemain lokal! Karna itu adalah syarat mutlak utk membangun sebuah tim hebat!! 083833372204

TETAP BERKREASI AREMANIA Sasaji,Pujian dari FIFA tuk AREMANIA adalah sbuah penghargaaan @tetap berkreasi jgn lagi ada nyanyian yg menghujad .AREMANIA/ AREMANITA CINTA DAMAI 085755059895

Baca Sms... Hal.18

Pengcab PSSI Kota Batu Gelar RAPARCAB 2013

U-16: Final Kompetisi U-16 antara desa dan kelurahan mempertemukan tim Ngaglik melawan Temas

PENGCAB PSSI Kota Batu melaksanakan Rapat Paripurna Cabang (RAPARCAB) Tahun 2013 di Villa Toeti, Selasa (17/12) kemarin. Kegiatan ini untuk melakukan evaluasi kegiatan selama tahun 2013 sekaligus merumuskan program kerja tahun 2014. Berbagai kegiatan sudah berlangsung mulai kompetisi, seleksi pemain timnas, coaching clinic hingga menjadi peserta Liga Remaja Jatim. FOTO-FOTO DAN TEKS: FEBRI SETYAWAN/ADV/MALANGPOST

HADIR: Sekretaris Pengcab PSSI Kota Batu Zainul Arifin KR (tengah), Ketua Harian KONI Didik Machmud (dua dari kiri) dan pengurus PSSI Kota Batu hadir dalam pembukaan Raparcab.

ANGGOTA: Pengurus kompetisi lokal mengikuti pembukaan Raparcab 2013 LIGA SD: Pemain-pemain dari perwakilan SD di Kota Batu saat melakoni pertandingan SAMBUTAN: Sekretaris Pengcab PSSI Kota Batu Zainul Arifin memberikan sambutan dalam pembukaan Raparcab

LIGA REMAJA: Pemain Persikoba Junior, hasil seleksi kompetisi lokal saat melakoni pertandingan Liga Remaja Jatim

MOTIVASI: Official timnas U-19 bersama pengurus Pengcab PSSI Kota Batu bersama tokoh nasional Agum Gumelar usai coaching clinic

SELEKSI: Pelatih timnas U-19 Indra Sjafri saat melakukan seleksi pemain-pemain asal Batu untuk proyeksi timnas U-19

BERSAMA TIMNAS: Pengurus Pengcab PSSI bersama official dan pemain timnas U-19 menyaksikan final kompetisi U-16 REDAKTUR: NUGROHO, LAYOUTER: REEP-SITI


RABU, 18 DESEMBER 2013

18

Piala Gubernur Jatim

Penyelesaian Keuangan

Persepam MU Main Imbang Tanpa Gol

Joko Driyono

PSSI Beri Tenggat Waktu JAKARTA- PSSI memberi tenggat waktu baru untuk klub-klub yang belum menyelesaikan masalah keuangan. Dari yang tadinya 17 Desember, kini mundur lagi jadi 20 Desember. Sebagaimana diketahui, PSSI telah meloloskan 22 klub untuk mengikuti kompetisi musim depan setelah melalui proses verifikasi. Ke-22 klub tersebut terdiri dari 18 klub ISL dan empat klub IPL. Namun di antara 22 klub tersebut, masih ada sembilan klub yang masih bermasalah dengan keuangan. Mereka adalah Persijap Jepara, Persiba Bantul dari klub IPL, serta Sriwijaya FC, Arema Indonesia, Pelita Bandung Raya, Persela, Persepam Madura United, dan Perseru Serui dari ISL. “Kenapa menjadi tanggal 20 karena PSSI baru mengirim surat pada klub-klub tersebut pada 13 Desember. Sehingga diberikan waktu sepekan menjadi 20 Desember. Diharapkan tanggal itu semua masalah bisa di-close (diselesaikan),” ujar Sekjen PSSI, Joko Driyono, di Kuningan, Jakarta, kemarin. Dia melanjutkan, setelah itu Komite Eksekutif akan rapat pleno pada 20 Desember atau 22 Desember. Intinya minggu ini semua selesai. Dan klub-klub yang masih bermasalah bisa memenuhi syarat yang diminta. “Sebenarnya ada enam klub yang paling serius masalahnya, yaitu Persijap Jepara, Persela Lamongan, Persiba Bantul, Arema, PBR, dan Sriwijaya FC. Itu yang menjadi fokus. Sedangkan yang lain fokus melakukan banding,” terangnya. Selain memberikan tenggat untuk klub-klub yang belum menyelesaikan masalah keuangan, PSSI juga memberikan tanggal yang sama bagi klub-klub yang ingin mengajukan banding dari hasil verifikasi. Sejauh ini ada beberapa klub yang dinyatakan tidak lolos verifikasi telah melakukan banding, seperti Pro Duta, Persepar Palangkaraya, dan Perseman Manokwari. Terkait hal tersebut, Joko menegaskan tidak menjadi masalah. “Kami tidak melihat siapa yang mengajukan banding. Boleh saja banding karena posisi PSSI mengconfirm seluruh klub,” katanya. (dk/mar)

Persid Jember

Cari Pemain Bintang ISL JEMBER- Klub sepak bola Persid Jember, Jawa Timur, perlu mengontrak pemain bintang yang berpengalaman bermain di Liga Super Indonesia. Pelatih juga harus mumpuni. Ini harapan Ketua Umum Persid Sunardi terhadap manajemen baru klub. Persid akan berlaga di Divisi Utama tahun Sunardi depan. Musim lalu, Persid terpuruk di posisi juru kunci Grup III. Musim ini, pengurus menargetkan Persid naik ke kasta atas, Liga Super Indonesia. “Harapannya harus ada salah satu peman yang bintang untuk mendukung pemain dan memunculkan greget pada penonton. Masyarakat Jember kan ingin tahu, pemain bintang seperti apa. Kalau melihat kemampuan manajer sekarang, tak perlu diragukan (secara finansial),” kata Sunardi. Pemain bintang ini tak perlu pemain tim nasional. Namun setidaknya pemain yang pernah malangmelintang di kasta teratas sepak bola Indonesia. Selain itu, pelatih juga harus berpengalaman. Dia berharap, seleksi segera dibuka setidaknya paling lambat akhir Desember 2013. Ini agar tim segera terbentuk dan bersiap menghadapi Divisi Utama. Pembentukan tim juga akan menjawab keraguan masyarakat mengenai eksistensi Persid. “Masyarakat tak akan bertanya-tanya,” katanya. Sebagai ketua umum, Sunardi tak akan mengintervensi manajemen Persid. Namun jika seleksi peman tak juga digelar, ia akan mengundang manajemen untuk meminta penjelasan. (dk/mar)

DOK/MALANG POST

VERIFIKASI: Akademi Arema menjadi penunjang presentasi Arema Cronus di depan perwakilan FIFA.

Akademi Arema Tunjang Presentasi Arema Cronus MALANG - Akademi Arema menjadi aspek penunjang dalam presentasi Arema Cronus di depan perwakilan Federation of International Football Association (FIFA), Senin (16/12) lalu. Seperti diberitakan sebelumnya, Arema Cronus memenuhi undangan PT. Liga Indonesia untuk presentasi terkait lima aspek verifikasi. Adapun lima aspek itu diantaranya mulai dari pembinaan usia dini, legal, infrastruktur, finansial, dan personil administrati. Dalam momen itu hadir perwakilan FIFA Frederick, Director Program Performence FIFA, didampingi Liem, Tehnical Development FIFA, James Johnson, Asociate Departmen Governant League FIFA, dan dari AFC, Sanjeevan Balasinggam, Director Member Asssociation AFC.

Arema Harus Punya ”Totti” g

Sambungan dari Halaman 17

Sampai saat ini, ada beberapa pemain yang berpotensi menjadi local hero di Arema. Sunarto pemain berjuluk The Joker, sudah disebut sebagai local hero bagi Aremania. Asli produk Akademi Arema, Sunarto yang juga berdarah Malang, menjelma menjadi seorang super sub bagi skuad berlogo singa itu. Ada juga Irsyad Maulana. Pemain yang mengawali karir juniornya di Pelita U-21, langsung mengorbit di Arema sejak akuisisi tahun 2012/2013. Sempat tak dilirik oleh mantan pelatih Arema, Rahmad Darmawan (RD), Irsyad menunjukkan potensinya sebagai calon local hero saat kompetisi ISL 2012/2013 hampir berakhir. Dalam pre-season 2013/2014, pemain berusia 20 tahun tersebut berubah menjadi pujaan Aremania.

Saat Irsyad menggiring bola, sorakan Aremania selalu mengiringinya. Seakan-akan, Aremania mengharapkan aksi eksplosif dari pemain yang memiliki keahlian dribble dan kecepatan yang membuat DC United pun kocar-kacir. Selain itu, ada Dendi Santoso, pemain asli Malang yang saat ini masih berada di timnas U-23, Sea Games Myanmar. Dendi telah meraih nama sebagai pemain gelandang paling sukses yang pernah dimiliki oleh Akademi Arema. Mara pun yakin, jika para pemain menjaga kebanggaan sebagai pemain Arema, maka akan banyak local hero yang muncul dan mengorbit musim 2013/2014.“Selama tak ada local hero di skuad Arema, gelar juara apapun bakal terasa hambar. Arema adalah soal kebanggaan dan loyalitas,” tutup Mara.(fin/nug)

Sedangkan di pihak Arema hadir Direktur Ruddy Widodo, Manager Bisnis Fuad Ardiansyah, Manager Legal Eko Prasetyo dan Media Officer Sudarmaji. Perwakilan FIFA James Johnson memuji lima aspek yg dimiliki manajemen Arema. Sanjungan tersebut terlontar lantaran Arema terbilang berpeluang untuk terus dikembangkan menjadi klub profesional dan menjadi rujukan tim lain. “Verifikasi setiap tahun harus dilakukan dan ditingkatkan kualitasnya,” ujar James Johnson kepada pengurus Arema. Sebab, lima aspek yang ada, lanjut James Johnson, sudah terbilang lengkap. Mulai pembinaan usia dini, infrastruktur hingga ke sponsorship. Menanggapi hal tersebut, Direktur Arema Cronus, Ruddy

Widodo merasa bangga bisa mempresentasikan di depan FIFA di tengah kontroversi terkait verifikasi. Menurut Ruddy, pihaknya mengakui ada kekurangan, tapi dengan banyak hal yang disampaikan FIFA, bisa memotivasi Arema agar lebih baik. “Di lain sisi kita dianggap kurang dalam verifikasi, tapi di lain sisi kita justru diminta PT Liga Indonesia mewakili diantara semua klub ISL untuk presentasi di depan FIFA,” jelasnya. Dalam kesempatan itu, Arema juga meminta agar FIFA sering melakukan pelatihan dan seminar untuk pengembangan bisnis klub, peningkatan SDM, pembinaan usia dini melalui kompetisi yang rutin, mengingat Arema memiliki pembinaan usia dini, yakni melalui Akademi Arema. (mg11/mar)

BANGKALAN- Persepam-MU tidak mampu menundukkan tamunya, Persebaya Surabaya, dan hanya bermain imbang tanpa gol di ajang Piala Gubernur Jawa Timur tahun 2013, di Stadion Gelora Bangkalan (SGB), kemarin. Tampil menyerang pada menit-menit awal, Laskar Sape Kerap yang bermain dihadapan ribuan pendukung fanatiknya yang memadati SGB. Masih belum mampu merobek jala tim Bajul Ijo, Persebaya yang dikawal Jendry Pitoy. Namun demikian, sejumlah peluang berhasil tercipta. Namun sayang masih belum berhasil menyarangkan bola ke gawang tim tamu, baik melalui Issac Djober, sepakan bola mati Busari pada menit 35. Bahkan sebuah peluang pada menit 42 yang seharusnya menjadi gol, masih belum bisa dimanfaatkan Issac Djober yang sudah berhadapan dengan Jendri Pitoy. Hingga wasit meniup peluit tanda berakhirnya babak pertama, kedua kesebelasan Persepam-MU melawan Persebaya Surabaya. Kedudukan masih kacamata. Memasuki babak kedua, permainan anak asuh Daniel Rukito tetap tidak berubah, mengandalkan kecepatan dan umpanumpan pendek. Bahkan, Persepam-MU mendominasi jalannya pertandingan. Sejumlah peluang pun berhasil diciptakan Laskar Sape Kerap, termasuk peluang spekulasi bek kiri, Michael Orah pada menit 50. Namun sayang shooting pemain kidal itu masih jauh dari gawang Persebaya. Memasuki menit 54, pemain Baru Persepam Kado Toure hampir mencetak gool, setelah melewati dua pemain bertahan Persebaya, ia tidak mampu menuntaskan peluangnya, sebab sepakannya masih bisa diblock oleh pemain bertajan Persebaya. Memasuki menit 70, pelatih Daniel Roekito memasukkan Zaenal Arif menggantikan Issac Djober. Upaya tersebut semakin meningkatkan daya gedor Persepam-MU. Dua menit berselang, Persepam-MU hampir membobol gawang Persebaya. Tapi sayang tendangan keras Alain N’kong masih jatuh kepelukan Jendri Pitoy. Memasuki injury time, tepatnya menit 92. Sebuah peluang matang yang seharusnya menjadi gol hasil umpan terobosan Zaenal Arif ke dalam kotak pinalti lawan tidak mampu dijangkau oleh N’kong yang sudah berdiri bebas tanpa pengawalan. (bj/mar)

FIFA Tak Mau Liga Indonesia Ada Dua Lagi JAKARTA- FIFA kembali menegaskan kalau setiap negara hanya memiliki satu asosiasi sepak bola dan satu kompetisi tertinggi. Delegasi FIFA dan AFC telah menyelesaikan pertemuan dengan PSSI yang membahas Performance Program di Jakarta pada tanggal 13 hingga 17 Desember 2013. Ada tiga aspek yang dibahas FIFA dan PSSI, yakni tata kelola organisasi, manajemen keorganisasian, dan teknikal development telah dibahas secara komprehensif. Tidak hanya itu saja, FIFA juga menekankan kalau PSSI tidak boleh memiliki dua kompetisi dalam dunia sepak bola seperti yang terjadi tiga tahun lalu. Kala itu, Indonesia memiliki dua kompetisi tertinggi, yakni Liga Super Indonesia (ISL) dan Liga Prima Indonesia. FIFA yang tak mau melihat dualisme kembali terjadi di Indonesia pun menegaskan kalau hanya ada satu kompetisi di setiap negara. “FIFA berkonsentrasi untuk memastikan di seluruh negara anggota bahwa hanya ada satu kompetisi tertinggi,” kata Manajer Member Asociation FIFA, James Johnson dalam konferensi pers di Kantor PT Liga Indonesia, kemarin. “Selama di Jakarta, kami tidak berbicara mengenai format kompetisi. Setiap negara, hanya mempunyai satu kompetisi di Liga,” dia menegaskan. Sementara itu, saat ini, PSSI tengah melakukan tahap verifikasi kepada 22 calon peserta ISL musim 2014. Proses verifikasi terdiri dari lima aspek, yakni finansial, legal atau hukum, administrasi, infrastruktur, dan pembinaan usia muda. (dk/mar)

Sms Arema g

Sambungan dari Halaman 17

Hebat dan Dahsyat Untuk menejemen sekarang pemain sudah sangat hebat dan dahsyat setiap lininya apalagi pemain pelapis sama hebatnya dgn pemain inti apalagi duet pelatih sungguh luar biasa dan kini tinggal rumputnya harus diperbaiki dengan rumput yg baik sehingga pemain nyaman bermain ok brow salam satu jiwa 085790807079

Beri Kesempatan Slm 1 jiwa aremaku, ahmad kurniawan gantikan kadek, beri kesempatan dia, kadek lyk kipper no2 bukan ahmad, trims dari johan arcupmania 087704305820

Ambil Alvin Dari misbahul di kepanjen sebaiknya arema mengambil pemain pemain timnas u-23 yaitu Alvin tuasslamoney 085755122769

Dimantapkan FINISHING: Perlu dimantepke, mulai tendangan set piece, pinalti, first time & pengertian tik tak sgitiga kudu sejiwa trus bek kanane sik parh mlayune kurang kesit + gampak dikocak musuh 08152801392

Lanjutkan Rekor Menang Atas Persik

IB Targetkan Sapu Bersih Juara g

Sambungan dari Halaman 17

”Aremania sudah haus gelaar, Piala Gubernur 2013 adalah langkah awal untuk jadi juara di kompetisi lainnya. Tahun 2014 adalah tahun kebangkitan Arema. Tapi, untuk mencapai juara Piala Gubernur, Arema butuh Aremania membanjiri stadion,” tegas AK, dikonfirmasi terpisah. Ia pun berharap, Aremania membantu Arema selangkah mendekat ke gelar juara, dengan mendukung Sunarto dkk bertanding di laga Piala Gubernur, hari Jumat nanti, lawan Persik Kediri. ”Ini derby Jatim yang ditunggutunggu, menang lawan Persik, akan memuluskan langkah kita ke semifinal, dan semakin dekat dengan gelar juara Piala Gubernur 2013, yang tak pernah kita dapatkan sampai sekarang,” tutup AK.(fin/nug)

g

Sambungan dari Halaman 17

Untuk menghadapi para pemain gaek tersebut, Suharno mempersiapkan para pemain muda yang segar dan memiliki stamina lebih. “Lawan Persik, kita akan beri kesempatan rotasi bagi pemain muda. Tapi, kita masih melihat Persik mainnya bagaimana lawan Sriwijaya FC,” terangnya. Sementara itu, pelatih yang berdomisili di Sengkaling ini belum bisa menjamin Gustavo Fabian Lopes bisa bermai full lawan Persik Kediri, Jumat nanti. ”Gustavo tampaknya belum bisa main full, apalagi Thierry Gathuessi, dia masih dalam masa pemulihan cedera,” tutup Suharno.(fin/nug) REDAKTUR: SUMARGA, LAYOUTER: ABDEE


RABU, 18 DESEMBER 2013

Daftar Juara

Kejuaraan Atletik Walikota Cup Malang

Diikuti 575 Atlet, Munculkan Enam Jawara di Hari Pertama MALANG - Kejuaraan atletik antar pelajar bertajuk Walikota Cup resmi dimulai kemarin (17/12). Even yang diselenggarakan pleh Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PASI) Kota Malang itu diikuti oleh setidaknya 575 peserta. Jumlah tersebut berasal dari atlet-atlet yang mewakili sekolah mereka masing-masing, mulai dari tingkat SD, SMP, dan SMA. Pada hari pertama Selasa (17/12) kemarin, sebanyak 18 nomor diperlombakan. Namun tidak semua nomor diselesaikan pada hari itu juga. Pasalnya, belum semuanya memasuki babak final. Hanya 6 nomor yang telah memasuki babak final dan memunculkan jawara. Pada nomor Tolak Pe­

luru SMP Putra, Agung Praseto dari SMPN 6 Malang sukses menjadi jawara dengan nilai tolakan pertama 11,38, kedua 11,67, ketiga 11,60, keempat 10,98, kelima 10,80, dan keenam 11,44. Dengan hasil itu, Agung Prasetyo mengumpulkan nilai rata-rata 11,44. Raihan tersebut sukses menyingkirkan 17 atlet pesaingnya dalam nomor Tolak Peluru SMP Putra. Menanggapi hal ini, Penanggung Jawab Atlet SMPN 6, Eka Novia S mengaku senang salah seorang binaannya mampu menjadi yang terbaik. “Saya bangga siswa saya bisa menang. Ini hasil kerja keras dan latihan Agung selama ini,” ujarnya kepada Malang Post ketika ditemui setelah per-

lombaan. Raihan Agung Prasetyo disusul oleh Novianto dari SMPN 24 Malang di urutan kedua dengan nilai rata-rata 8,67. Kemudian, di posisi ketiga ada M.Rayid dari SMP Sabilillah dengan nilai

rata-rata 8,52. Te r p i s a h , K e t u a Harian PASI Kota

19

Malang, Parmin menyatakan, salah satu tujuan digelarnya kejuaraan atletik antar pelajar Walikota CUP 2013 ini adalah untuk mencari bibit baru. “Dari sekian banyak pasti ada yang terbaik. Jangan sampai senior pensiun, lalu tidak ada penggantinya,” kata Parmin. Ia mengeluhkan sulitnya mencari bibit muda atlet berbakat di Kota Malang. Oleh karenanya, pihaknya menggelar even ini. “Yang sulit itu cari atlet lempar lembing dan lompat tinggi. Sekarang kita cari bibit. Akhir BIBIT ATLET: Kejuaraan Atletik Antar tahun akan ada evalua­ Pelajar, Walikota Cup si. Nanti kelihatan siapa digelar untuk mencari bibit yang akan direkrut hingga atlet yang potensial.

Tolak Peluru Putri: Aurora Sabrina SMPN 18 Malang g Kevin Narissa F. SMPN 8 Malang g Rada Hans A. MTS Muhammadiyah 2 g

Lompat Jauh SMA Putra: Ahmad Amin Surya SMAN 4 Malang g Bagus Fitrianto SMAN 5 Malang g Qusnul MTS Muhammadiyah 2 g

Lempar Bola SD Putra: Aries Fachru Rozzi SDN Mojolangu 1 g Dendy Pramulya SDN Bunulrejo 6 g Adolf Manuel Medellu SDN Rampal Celaket 2 g

Lompat Tinggi SMP Putra: Vinot Bibie SMPN 7 Malang g M. Alfaris Azizi SMPN 8 Malang g M. Irvan SMPN 6 Malang g

Lompat Jauh SD Putri: Velinda Nuril Izza SDN Purwantro 3 g Klaudia Caezy Junita P SD Santa Maria 1 g Diva Regina Prayoga SDN Polehan 2 g

menjadi profesional,” pungkasnya. Sementara itu, hari ini (18/12), kejuaraan atletik antar pelajar Walikota Cup akan dilanjutkan kembali. Even ini akan dimulai mulai pukul 07.00. Hari ini merupakan hari terakhir dalam rangkaian acara ini. (mg11/nda)

MUHAMMAD FIRMAN/MALANG POST

Bellaetrix Manuputty

Pelatih Tunggal Putri Terancam Dipecat JAKARTA - Tunggal putri Indonesia memang berhasil menyabet emas di SEA Games 2013. Sabetan raket Bellaetrix Manuputty sukses mengobati dahaga emas Indonesia yang sudah berlangsung selama enam tahun. Namun, hal tersebut ternyata tak membuat PB PBSI selaku induk bulutangkis Indonesia puas. Kabidbinpres PB PBSI, Rexy Mainaky mengatakan, tunggal putri Indonesia dianggap belum menunjukkan prestasi optimal. Salah satu yang menjadi acuan Rexy adalah kegagalan tunggal putri mengirimkan wakilnya di BWF Superseries Final 2013 lalu. Tunggal putri menjadi satu-satunya nomor yang tak menempatkan wakil di turnamen dengan total hadiah USD 500 ribu tersebut. Karena itu, PB PBSI akan melakukan evaluasi mendalam. "Di tunggal putri, saya masih belum merasa cocok dengan pelatihannya. Akan ada

evalua­si secara keseluruhan termasuk kepelatihan. Karena bisa dilihat masalah fisik tunggal putri sendiri menjadi sebuah pekerjaan rumah untuk kami. Karena kalau dari segi bibit, kami tidak kalah. Banyak pemain kita yang punya kualitias,” terang Rexi di laman resmi PB PBSI, Selasa (17/12). Legenda hidup bulutangkis Indonesia tersebut menambahkan, untuk sementara pihaknya bakal memaksimalkan pe­ bulutangkis tunggal putri yang ada. Namun, nantinya, PBSI bakal membuat kompetisi internal yang sangat sengit. Tujuannya adalah supaya para pebulutangkis tunggal putri berlomba-lomba menjadi yang terbaik. “Untuk saat ini, ya inilah aset yang kami punya. kami harus memaksimalkan yang ada. Memang belum ada wakil di Super Series Finals kali ini. Untuk ke depannya semoga bisa kami push untuk lebih berprestasi,” tegas Rexy.(jos/jpnn/nda)

Bursa Pemilihan Pemain Terbaik Dunia 2013

Maradona Dukung CR7 BUENOS AIRES - Sebagai warga Argentina, akan sangat wajar jika Diego Armando Maradona mendukung Lionel Messi dalam bursa pemilihan pemain terbaik dunia 2013. Wajar. Sebab, sama seperti Maradona, Messi juga berkewarga negaraan Argentina. Namun, Maradona justru tak mendukung Messi. Legenda hidup Argentina tersebut justru menjagokan Cristiano Ro­ naldo yang selama ini disebut-sebut se­ bagai rival abadi Messi. Performa Ronaldo menjadi acuan. Pemain berjuluk CR7 tersebut memang gagal memberikan gelar juara untuk Madrid musim lalu. Namun, kapten timnas Portugal tersebut memiliki catatan individu yang luar biasa. Salah satunya ialah ketika mengantarkan Portugal lolos ke Piala Dunia 2014. Ketika melawan Swedia, Ronaldo

seolah one man show. Mantan pemain termahal di dunia tersebut sukses memborong semua gol kemenangan Portugal atas Swedia. Hal itulah yang membuat Maradona tak ragu mendukung Ronaldo. “Ronaldo akan memenangkan tropi tersebut. Sementara Messi terus saja mengalami cedera sepanjang musim ini,” terang pria berusia 53 tahun tersebut dalam sebuah wawancara dengan Le Buteur, Selasa (17/12). Ronaldo akan bersaing dengan Messi dan gelandang Bayern Muenchen, Franck Ribery dalam pemilihan yang dilangsungkan 13 Januari 2014 mendatang. Jika bisa menang, itu adalah gelar kedua bagi CR7. Sebelumnya, Ronaldo pernah memenangkannya pada musim 2008 silam. (jos/jpnn/nda)

Cristiano Ronaldo

Jordan Crawford

nya Heat terkesan dengan permainan guard asal Boston Celtics itu sepanjang kompetisi ini digelar. Seperti diberitakan New York Daily News, Selasa 17 Desember salah satu staf klub yang bermarkas di American Airlines Arena, mengungkapkan bahwa Heat tengah memburu guard yang paling penting di kubu Celtics. Crawford sepanjang musim ini terus menampilkan permainan mengesankan, meski pada awal musim agak terlambat panas. Tercatat, dia mencetak rata-rata 13,7 poin dan 5,5 assist per pertan­ dingan. Guarder berusia 26 tahun itu memulai kariernya sebagai pebolabasket profesional sejak di Atlanta Hawks. Dia hanya semusim membela Hawks, lantaran Washington Wizards sudah terpincut dengan pemain kelahiran Detroit itu. Setelah dua musim di Wizards, giliran Boston Celtics yang terpikat dengan per­ mainan Crawford. Tepat pada 21 Februari lalu, Crawford resmi membela Celtics, dan debutnya dimulai cukup mengesankan. Berangkat dari bangku cadangan, dia mencetak dua assist, tiga rebound, dan 10 poin. (oke/nda)

LONDON- Peraturan anyar mengenai nomor balapan yang diterapkan FIA selaku induk automobile internasional memang cukup menarik. Pa­ salnya, dengan aturan nomor 2-99, para pembalap harus cepat memilih angka yang dinginkan. Kimi Raikkonen menjadi salah satu pembalap yang sudah memilih nomor balapan. Pembalap yang musim depan akan membela Ferrari tersebut bakal menggunakan nomor 7. Selama ini, nomor tersebut memang sudah dianggap keramat bagi Kimi. Selain Kimi, beberapa pembalap juga diyakini akan menggunakan nomor keberuntungannya. Jagoan Ferrari lainnya Fernando Alonso disebutsebut sudah mengamankan nomor 14 yang selama ini sangat identic dengan dirinya. Jagoan Mercedes, Nico Rosberg dikabarkan bakal menggunakan nomor 6. Jika itu terjadi, Rosberg tak

ubahnya sedang napak tilas jejak yang ditinggalkan sang ayah. Pada 1982 silam, ayah Rosberg juga membalap de­ ngan nomor 6. Pembalap Williams, Valtteri Bottas sudah memilih nomor 77 yang akan digunakannya untuk balapan musim baru nanti. Melalui akun jejaring Twitter, Bosta sudah me­ ngumumkan keputusan tersebut pada 49 ribu followernya. Rekan Bostas, Felipe Massa dikabarkan bakal menggunakan nomor 19 sebagai angka keberuntungan. Tapi, belum semua pembalap menentukan keputusan. Jagoan Red Bull, Daniel Ricciardo belum me­ ngambil keputusan. “Untuk saat ini saya masih diam. Namun, ini memang menjadi hal yang menyenangkan ketika pembalap memiliki kebebasan untuk memilih nomor kesukaannya pada balapan musim mendatang,” terang Ricciardo di laman GrandPrix. (jos/jpnn/nda)

Tanpa Rossi, MotoGP Lebih Membosankan

Heat Buru Jordan Crawford MIAMI – Juara NBA 20122013, Miami Heat sedang memburu pemain baru, yaitu, Jordan Crawford. Nampak-

Pembalap F1 Berburu Nomor Keramat

Triady: Target Emas Sesuai Harapan JAKARTA – Cabang olahraga renang kembali menyumbang medali emas bagi Indonesia. Empat perenang andal Indonesia sukses mengklaim nomor paling bergengsi di 4 x 100 meter gaya ganti estafet putra, SEA Games XXVII 2013 Myanmar. Keempat perenang sprinter tersebut ialah Triady Fauzi Sidiq, I Gede Siman Sudawartawa, Indra Gunawan, dan Glenn Victor Sutanto. Empat putra bangsa itu menjadi yang tercepat di pertandingan terakhir cabang olahraga renang yang diadakan di Wunna Theikdi, Naypyidaw, Myanmar, Senin kemarin. Kuartet perenang Indonesia itu mencatatkan waktu 2 menit 41,65 detik. Tambahan satu emas ini menjadikan tim renang Indonesia menyumbang lima emas, enam perak, dan empat perunggu. Melalui pesan singkat WhatsApp, Selasa 16 Desember, Triady pun menuturkan bahwa meraih medali emas merupakan targetnya dan tim di Myanmar. Terlebih pada SEA Games di Palembang, Sumatra Selatan dua tahun lalu keempatnya merajai nomor ini, meski catatannya 0,22 detik lebih cepat. “Kami memang kembali menargetkan medali emas di SEA Games kali ini. Alhamdulillah semua sesuai ekspektasi. Kami sudah berusaha untuk tampil habis-habisan dan ini adalah hasilnya,”

kata Triady. Sebelum meraih emas di nomor 4 x 100 meter gaya ganti estafet putra, Triady juga sukses menyumbangkan medali emas di nomor 50 meter gaya bebas dengan catatan waktu 23.12 detik. Triady pun mengungkapkan bahwa medali emas kali ini dipersembahkannya untuk keluarga yang tak henti berdoa dan mendukungnya, para sahabat dan tentu saja masyarakat Indonesia. “Sudah pasti, medali ini untuk keluarga saya di rumah yang tidak berhenti mendoakan dan memberi dukungan. Begitu pun dengan teman-teman dan masyarakat Indonesia,” sambungnya. Di ajang SEA Games kali ini, Triady total menyumbangkan empat medali untuk Indonesia. Dua medali emas di nomor 100 dan 50 meter gaya bebas, satu medali perak di 100 meter gaya kupu-kupu, dan satu medali perunggu di nomor 4x200 meter gaya bebas estafet putra. Selanjutnya, Triady pun menatap Asian Games yang akan digelar di Incheon, Korea Selatan 2014 mendatang dan berharap dapat mencatat prestasi yang jauh lebih baik dari apa yang telah diraihnya sejauh ini. “Di Asian Games nanti, saya menargetkan dapat memperbaiki waktu yang sudah saya catat di SEA Games kali ini,” tutupnya. (oke/nda)

HAMILTON ISLAND – Dengan pensiunnya Casey Stoner 2012 lalu, MotoGP sudah mulai dianggap membosankan. Buat legenda hidup Mick Doohan, kontes kuda besi terbaik sejagad itu akan bikin “boring” andai Valentino Rossi memutuskan tutup karier. Doohan mengaku mengikuti perkembangan situasi joki Yamaha Factory itu sejak menyatakan akan ‘pikir-pikir’ untuk pensiun, akhir musim 2014 mendatang. Rossi yang kontraknya menyisakan satu tahun lagi, mengaku ragu untuk terus mengaspal – jika gagal kompetitif layaknya musim 2013 lalu. Sekembalinya The Doctor ke tim garpu tala setelah menjalani dua musim yang buruk bersama Ducati, performa puncaknya belum lagi kembali seperti sedia kala. Sepanjang musim 2013, hanya enam kali Rossi mencicipi podium, di antaranya hanya sekali ke puncak podium. Selebihnya, sebagian besar Rossi hanya mampu finis keempat. Total, delapan kali

Rossi mesti gigit jari gagal naik podium lantaran hanya mampu jadi yang terbaik keempat. Doohan sendiri bisa mengerti perasaan Rossi yang acap gagal naik podium. Tapi masalahnya, MotoGP dianggap masih membutuhkan so­ soknya di lintasan. “Pastinya dia takkan suka jika gagal menang meski olahraga ini (MotoGP) membutuhkannya dan dia masih punya dukungan dari fans yang terbesar. Olahraga ini akan jadi tempat yang lebih membosankan tanpanya. Saya yakin finis keempat tak sesuai harapan Valentino, tapi yang jelas penampilannya jauh lebih baik dari tahun lalu,” jelas Doohan, seperti disadur MCN, Selasa (17/12/2013). “Sepertinya pengalamannya berbanding terbalik terkait bagaimana dia menyiapkan diri dan berapa lama dia ingin bertahan di MotoGP. Tapi ja­ ngan pernah Anda meragukan Valentino. Saya tak ragu jika dia bisa mendapatkan motor sesuai yang dia inginkan, dia bisa tampil lebih baik lagi,” imbuhnya. (oke/nda)

Valentino Rossi

REDAKTUR: NOER ADINDA ZAENI, LAYOUTER: REEP


ANDA punya aktifitas harian, mingguan, bulanan yang layak diketahui publik? Mulai dari arisan, PKK, karang taruna, reuni, ulang tahun, seminar, diskusi, peresmian, pengajian, pernikahan, selamatan, yasinan, tahlil, kematian, kelahiran dan masih banyak kegiatan lainnya. Ingin di muat di Harian Malang Post, ketik informasinya dan kirim: ke No HP : 081 5555 0098 / 0857 9119 1887 atau kirim email ke: redaksi@malang-post.com. Jangan lupa, sebutkan nama, alamat serta kegiatannya.

RABU, 18 DESEMBER 2013

SEMINAR

PAMERAN

Komunikasi Penunjuk Arah Sukses

Apkomindo Gelar Pameran di Hall Matos

Polinema menggelar event Seminar Kompas (Komunikasi Penunjuk Arah Sukses) Generasi 2, hari Sabtu 21 Desember 2013. Acara digelar di Auditorium gedung AO lantai 2 Polinema, mulai pukul 08.00 WIB. Pembicara adalah Abdullah Mujahid MSc. HTM Rp 20 ribu.

Pameran Komputer Apkomindo di Grand Hall Matos dengan tajuk Year End Sale. Berbagai macam laptop dan gadged ditawarkan dengan harga terjangkau.

Kupas Tuntas Au Pair Bridge Academic Expert menggelar seminar ‘’Kupas Tuntas Au Pair ke Jerman’’, pada Minggu, 2 Februari 2014 di Dimsum Soe Café & Resto Jalan Ijen 79 Malang. Peserta dibatasi hanya 50 orang.

The Secret of Virginity Seminar Nasional dan Talkshow Kesehatan Reproduksi 2013 “The Secret of Virginity” dengan pemateri dr Ryan Thamrin (dr Oz Indonesia), menguak mitos di balik keperawanan dan keperjakaan. Minggu 22 Desember di Dome UMM. CP @SemnasTCCM2013

18th Malang Islamic Book Fair

EVENT

EVENT

EVENT

HIBURAN

Hijab and Beauty Class

Universal Festival Band

UKM Karya Bhakti

ITN Malang dan Jazz Corner Malang menggelar event Universal Festival Band. Acara digelar sore ini, mulai pukul 17.00 WIB di Jazz Corner. Pendaftaran masih dibuka hingga hari ini. CP hubungi Michelle 085755817376

UKM Karya Mahasiswa Politeknik Negeri Malang menggelar Program Karya Bhakti Mahasiswa 2013 pada 25-31 Desember di Desa Jombok Kecamata Ngantang Kabupaten Malang. Adapun kegiatan meliputi perbaikan fasilitas pendidikan dan khitanan masal.

Fakultas Ekonomi dan Bisnis UB Konser Harmonica

Prahita Consultant bekerjasama dengan Zoya MOG Malang menggelar Hijab and Beauty Class pada Selasa 17 Desember di Ruang B.5-4 Gedung B Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik UB Malang.

Sosialisasi Pariwisata

18th Malang Islamic Book fair 2013 mempersembahkan Pameran buku islam terbesar dan terlengkap. 29 November-9 Des 2013 di Aula Skodam Malang.

Rabu 18 Des 2013, Sosialisasi Pariwisata bagi stakeholder masyarakat Kota Batu, mulai dari tokoh masyarakat, pemuda, aktivis perempuan, kepala desa, SKPD, dan para penggiat wisata di Kota Batu oleh Dinas kebudayaan dan Pariwisata Kota Batu.

KEAGAMAAN

Hari Amal Bhakti Kemenag RI

KKR Natal

Kantor Kementrian Agama Kab.Malang menggelar peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) Kementrian Aga ma RI ke 68 dengan agenda kegiatan meliputi: Gerak jalan sehat di Kecamatan Kepanjen 22 Desember 2013, Bakti Sosial santunan Anak Yatim di Kantor Kemenag Kabupaten Malang 3 Januari 2014, dan upacara bendera Peringatan HAB Kemenag RI ke 68 3 di Kantor Kemenag Kabupaten Malang 3 Januari 2014

KKR Natal 2013 di Graha Cakrawala, 20 Desember 2013

Bustanul Qiro’ah Kegiatan Bustanul Qiro’ah di Masjid Ahmad Yani, setiap Rabu pukul 15.30-17.00 WIB. Jadwal setiap Senin dan Kamis.

20

FGD Penanganan Kekerasan Dalam rangka pengembangan pola penanganan kekerasan terhadap perempuan dan anak di Kabupaten Malang, P2TP2A Kabupaten Malang mengadakan FGD pada Selasa 17 Desember pukul 09.00 di RM Ayam Goreng Prambanan lantai 2.

ITN Gelar Motocross Himpunan Mahasiswa Mesin ITN Ma lang menggelar Motocross 2013. Kegiatan bertema‚‘Spirit of Fire‘ ini di gelar pada 24-26 Januari 2014 di Sirkuit Djagung. Peserta kejuaraan terbuka ini seluruh pembalap dari wilayah se Indonesia.

Futsal Eksibisi BFD Badan Fustal Daerah menggelar turnamen eksibisi yang diikuti 16 tim putra dan putri. Kegiatan bertitel Walikota Cup 2013 ini digelar di GOR Ken Arok Des 2013. Bersamaan dengan kegiatan itu, dilakukan pelantikan pengurus Badan Fustal Daerah (BFD) Pengcab PSSI Kota Malang.

Fakultas Ekonomi dan Bisnis UB me nggelar konser Har monica demi Dies Natalis ke-52. Acara digelar 19 Desember 2013. Raisa Adriana dan Sheila On 7 bakal jadi bintang tamu. Untuk informasi lanjutan hu bungi 081230909175 (dewi) re ser vation ticket : 083834818933 (fiska)

First Concert PSM FTP UB The first concert of FLOICE PSM FTP UB, Musica Resonans, Minggu 15 Desember, FTP Hall UB, menghadirkan Anton ‘Iyo’ Sianipar.

Semifinal Miss Floral Pada Desember 2013, semifinal kontes Miss Floral di Lippo Plasa Batu yang dise leng garakan oleh Kangmas Nimas Kota Batu, serta ada hiburan bandband lokal dan juga bagi-bagi doorprize bagi pengunjung.

Nidji on Stetsa Specta Stetsa Specta Show 2014 mempersembahkan Heroes of Our Fight with NIDJI, 4 Januari 2014 di Graha Cakrawala UM. Tiket pre-sale Rp 20 ribu-25 ribu, dapatkan di SMAN 4 Malang.

ibu hamil wajib tahu MEMILIKI buah hati adalah impian setiap wanita. Pada masa-masa kehamilan, biasanya para ibu menjadi lebih bersemangat mencari informasi seputar kehamilan dan persalinan. Banyak informasi yang beredar, beberapa hanya mitos dan beberapa telah terbukti kebenarannya melalui penelitian. Dikutip dari Huffington Post, Selasa (17/12/2013), selama tahun 2013, ada delapan hasil penelitian terbesar mengenai kehamilan dan kelahiran yang berhasil dirangkum. Istri yang berencana untuk hamil dan para calon ibu harus mengetahui informasi berikut. Informasi yang cukup mengenai kehamilan dan persalinan dapat membantu untuk menentukan keputusan tepat untuk buah hati kelak. Ini dia delapan hal paling menarik yang telah dipelajari peneliti selama tahun 2013, dan tentunya para calon ibu wajib tahu! 1. Tidur dan pola makan berpengaruh pada kesuburan Sepasang suami istri bisa dengan mudahnya memperoleh keturunan. Sementara ada juga pasangan yang kesulitan mendapat keturunan hingga berbulan-bulan atau bahkan bertahuntahun. Penyebabnya adalah perbedaan kesuburan. Infertilitas atau ketidaksuburan kerap disandingkan dengan faktor-faktor di luar kendali manusia. Meski demikian, penelitian-penelitian terbaru telah menguak bahwa dalam beberapa kasus, perbedaan kesuburan ternyata disebabkan oleh faktor gaya hidup seperti pola tidur dan diet. Berdasar hasil penelitian, kerja berlebih pada wanita dapat menyebabkan gangguan menstruasi dan berkurangnya kesuburan. Wanita yang waktu tidurnya kurang dari 7-8

jam juga memiliki risiko kegagalan tinggi ketika menjalani proses bayi tabung (In Vitro Vertilization). Sedang untuk pola makan, sebaiknya wanita makan lebih banyak sarapan dan lebih sedikit makan malam. 2. Terapi kesuburan sebabkan banyak kelahiran kembar Te r n y a t a t e r a p i k e s u b u r a n b i s a menyebabkan lahirnya bayi kembar, baik kembar dua, tiga, atau lebih dari tiga! Sebuah penelitian di Amerika mengungkap, sepertiga dari kelahiran bayi kembar dan lebih dari 75 persen kelahiran bayi kembar lebih dari tiga disebabkan oleh terapi kesuburan. Dulu, sistem pembuahan dalam tabung kerap disalahkan atas terjadinya kasus bayi kembar. Namun Penelitian terbaru telah mengungkap bahwa sistem bayi tabung bukan lagi penyebab utama lahirnya bayi-bayi kembar, melainkan pengobatan ovulasi pada terapi kesuburan. 3. Keguguran lumrah terjadi Anda pasti pernah mendengar beberapa kasus keguguran yang menimpa relasi, teman, atau kerabat. Tahukah, jumlah kasus keguguran yang sebenarnya terjadi lebih banyak dari yang Anda tahu. Ketika para ilmuwan meneliti 1.000 orang pria dan wanita yang berusia 18 hingga 69 tahun, mereka mendapat kesimpulan bahwa orangorang sering meng-under-estimasikan kasus keguguran. Mereka mengira bahwa kasus keguguran hanya terjadi pada 6 persen kehamilan. Faktanya, keguguran terjadi pada 15-20 persen kehamilan. Banyak orang juga menganggap penyebab utama keguguran

LOMBA

ULTAH

Turnamen Sepak Bola U-13

Selamat Ultah Pernikahan

Turnamen Sepak Bola U-13 (KEL.2000) REKTOR ITN CUP II SE-JAWA BALI dalam rangka dies natalis ITN Malang ke 45, SSB PAS ITN menggelar turnamen sepak bola U-13 (kelahiran 2000) pada tanggal 29-31 desember 2013 dilapangan ITN kampus 2 tasikmadu. Info pendaftaran; arif 081555871788 (081555871788)

Selamat ulang tahun pernikahan untuk Bpk HM Zaini dan Ibu Hj Badriyah yang ke-38 tahun. Semoga perkawinannya semakin membawa berkah untuk keluarga dan masyarakat. dan semoga tetap langgeng hingga akhir hayat.

HUT ke 33 Satpam

Ulang tahun kedua Nashville Club MOG Aria Gajayana menghadirkan event The Carnival. Band Mahadewa menjadi bintang tamu utama pada tanggal 20 Desember 2013, hari Jumat.

The Carnival Nashville Memperingati HUT ke 33 Satpam wilayah Kota Malang, panitia menggelar beberapa acara. Yaitu, Jalan sehat 21 Desember dan upacara 30 Desember 2013.

Barito Vaganza SMK Putra Indonesia Malang menggelar Barito Vaganza 7 dengan tema ‘Inspiring Seventastic for Golden Generation‘ untuk siswa SMP/MTs se Malang Raya pada 12-15 Februari 2014.Adapun kegiatan meliputi, Lomba Karya Inoasi Remaja, Lomba Profesor Junior, English Speech Contest, English Olimpiade, Lomba Jurnalis Fotografi, Contemporer Traditional Dance Competition, Etnic Futuristic Fashion Festival, bazaar dan pentas seni.

Selamat Ultah Naya Selamat Ulang Tahun ke 3 Kanaya Masruroh, 25 Desember, Dau Mlng, yang ke 3 tahun. Semoga panjang umur, bahagia selalu dan umur yg barokah.

adalah stres, kontrasepsi oral, dan aktivitas fisik. Padahal penyebab utamanya adalah kelainan kromosom. 4. Olahraga bermanfaat untuk otak janin Biasanya ibu hamil akan mengalami rasa lelah atau tidak enak badan yang diakibatkan oleh kehamilannya. Ketika rasa tidak nyaman itu mendera, para ibu hamil jarang berpikir untuk berolaharaga. Meski tidak nyaman, sebaiknya ibu tetap berolahraga saat hamil. Penelitian menunjukkan bahwa olahraga ringan bagi ibu hamil baik untuk perkembangan otak janin. Tidak menyita banyak waktu, hanya dua puluh menit dalam satu hari, dan tiga kali dalam satu minggu. Janin dari ibu yang aktif memiliki perkembangan otak yang lebih cepat. 5. Keinginan makan junk food dimulai sejak di rahim Anak dari ibu yang ketika hamil gemar makan junk food berkecenderungan lebih ingin untuk makan junkfood dibanding anak dari ibu yang memakan makanan sehat saat hamil. Hasil penelitian menyebutkan, memakan junk food saat hamil menyebabkan perubahan pada otak anak sehingga mereka ingin makan junk food, lagi, dan lagi. Meski penelitian ini baru dilaukan pada tikus, para peneliti yakin bahwa wanita hamil terlalu banyak makan junk food akan mempengaruhi nafsu makan anak di kemudian hari. 6. Intervensi media saat melahirkan adalah lumrah Mayoritas ibu percaya bahwa melahirkan

adalah proses yang seharusnya terjadi secara alami. Oleh karena itu tidak perlu ada interfensi dokter kecuali ada alasan medis tertentu. Kenyataannya, 25 persen wanita mendapat intervensi medis selama proses kelahiran, misalnya saja pemberian obat pemicu proses kelahiran. Oleh karena itu ibu tidak perlu takut atau merasa tertekan jika melahirkan di rumah sakit sehingga dokter tidak buruburu memberi obat pemicu kelahiran. 7. Perawat merawat ibu lebih baik Ibu mempercayakan perawatan kehamilan pada dokter? Mayoritas wanita di Amerika juga mempercayakan perawatan utama kehamilan mereka pada dokter dan hanya sedikit yang mengguanakn jasa perawat. Tapi hasil studi menyimpulkan, perawatan kehamilan oleh perawat berkorelasi dengan hasil lebih baik pada ibu dan bayi yang dilahirkan. Para ibu yang dirawat oleh perawat memiliki risiko kelahiran prematur dan episiotomi (pengguntingan jalan lahir bayi) yang lebih kecil. 8. Lebih baik menunda pemotongan tali pusar Pemotongan tali pusar pasca bayi dilahirkan adalah salah satu momen paling mengharukan, terutama bagi ayah. Namun, sebaiknya pemotongan tali pusar tidak dilakukan terburu-buru. Menurut peneltian yang dirilis tahun 2013, tali pusar sebaiknya dipotong satu atau dua menit setelah bayi lahir. Menurut penelitian sebelumnya, penundaan memotong tali pusar dapat meningkatkan asupan zat besi pada bayi hingga 6 bulan pasca dilahirkan.(jpnn/lim)

Operasi Katarak di UB

Gebyar Kreativitas

Kejurda Pencak Silat

Poliklinik Universitas Brawijaya (UB) akan melaksanakan kegiatan Operasi Katarak Gratis dalam rangka Reuni Nasional Alumni 40 Tahun Pendidikan Dokter FK UB. Kegiatan tersebut akan dilaksanakan pada Hari / Tanggal : Sabtu / 21 Desember 2013, pukul : 06.00 WIB - selesai, Tempat: Poliklinik UB (Kompleks Rumah Sakit Akademik UB) Gedung C, Lantai 1, Jl. Soekarno-Hatta Malang. Adapun untuk pendaftaran peserta dimulai pada tanggal 04-17 Desember 2013 bertempat di Poliklinik UB pada hari SeninJum’at pukul 08.00 – 15.30 WIB dengan target peserta dibatasi ±40 orang.

BEM Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang mempersembahkan Gebyar Kreativitas Mahasiswa, Desember 2013. GKM 2013 menghadirkan Last Child. Info lebih lanjut cek di @gkm2013.

Pengurus pencak silat angkatan muda rasio (PAMUR) Kota Malang mengadakan kejurda seluruh Jatim dan luar Jatim, Solo, Bogor dan DKI bertempat di GOR Ken Arok mulai 20-22 Desember 2013.

Switchin Time

Christmas in Town

Mixth Event Organizer FISIP UB menggelar event Switchin Time Minggu 22 Desember 2013. White Shoes and The Couples Company jadi bintang tamu utama. HTM Rp 15 ribu, ticket box di Lantai 1 Gedung B FISIP UB.

Unit aktifitas Paduan Suara Mahasiswa UB menggelar Christmas in Town. Konser musical ini bakal digelar di Gedung Kesenian Gajayana.

Pemkot Malang menggelar Jalan Sehat Sadar Pajak, pada Minggu, 22 Desember 2013 pukul 06.00 WIB.

Gelar Posko Visual

HIBURAN

Selamat Ultah Niswatul

Lets Green Act

Selamat Ulang Tahun buat Niswatul Mardiyah semoga panjang umur, sukses dan selalu mendapat berah dari Allah SWT. (Anisa Dian Safitri)

Malang Youth Greeneration menggelar Green Campaign ‘’Lets Green Act’’, Minggu, Desember 2013 pukul 06.00 WIB di Universitas Brawijaya Malang

“Negeri Garuda vs Sakura” HRD Comic Cafe mempersembahkan event grand openingnya dengan tajuk “Negeri Garuda vs Negeri Sakura.” Acara digelar Desember 2013 di Comic Cafe Jl. Cokelat. Informasi hubungi 03417284567

Desain Komunikasi Visual Universitas Negeri Malang menggelar Posko Visual. Kegiatan pameran karya seni desain bertema ‘We Dare, We Care, We Share‘ ini meliputi acara pameran karya, seminar dan workshop serta lomba dan musik.

Pekan Amal Psikologi Departemen Kesejahteraan Sosial UMM mempersembahkan Pekan Amal Psikologi (PAP) UMM. Acara dimulai 23 Oktober sampai 5 Maret 2014. Menerima bantuan soal berupa buku, uang, pakaian dll.

Jalan Sehat Sadar Pajak

Festival Seni Tradisional Festival Seni Tradisional di Taman Rekreasi Sengkaling 25 Desember 2013 - 1 Januari 2014.

Raisan dan Sheila on 7 Passion Music, Harmonica 2013, 19 Desember 2013 di Graha Cakrawala. Open Gate: 16.00. menghadirkan Raisa dan Sheila on 7. Presale tiket, tribun atas Rp 35 ribu, Festival Rp 55 ribu dan VIP Rp 200 ribu.

Have Fun Party We Get Friend present HAVE FUN PARTY, 28 Desember jam 14.00-20.00 di Kedai Prestasi Kepanjen. Membuka pendaftaran untuk band. CP Awang: 0819 459 786 44

Last Child on GKM 2013 BEM Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang mempersembahkan Gebyar Kreativitas Mahasiswa menampilkan Last Child pada tanggal 18 Desember di Graha Cakrawala UM. Pre sale 25K, on the spot 40K. REDAKTUR: HALIM, LAYOUTER: OLIS


21

MALANG POST

rabu, 18 DESEMBER 2013 MALANG

• SUZUKI •

TANAH

RUMAH

RUPA-RUPA

RUPA-RUPA

TOUR & TRAVEL

MOBIL - MOTOR

Promo wagon r dp.22jt ertiga dp 44jt pick up dp 14jt hub:9568253/082141959999

DIJUAL TANAH: LUAS 693m2 SHM Jl. Raya Abd. Saleh, dekat Bandara. Hub. 081352978588

Dijual rmh Prum Mas Bumi Indah Blok F30D Jedong Mlg shm : kt2 km 1 L : 12 m2. Hub : 081555838552 (P. Antok). Hrg : 135jt, nego

Toko I y a n To y s J u a l segala macam Boneka,Grosir/ eceran,Terima pesanan ,Terbuat dari bahan rasfur,felfoa,isi dakron.JL Raya Puntodewo VIII No.2 Polean (0341)5400664 / 081931892298

( P RATAMA A H L I S E D O T WC ) melayani sedot wc got buntu dll. Jl. Dirgantara VI B XI no.23 sawojajar mlg tlp.03417647878/7630312 hr libur tetep buka.

“YONO TRANS” Mlg-Sby-Prk PP. Bondowoso 1B Mlg 0341-2194639/ 081334614154 .Tiket Pesawat/ Laut, Tour Wisata, Rent Car

BG-18/01

DICARI alat second. Perkan toran & mixer, Video, Per alatan Shooting Video. hub: 081803830045 BG-31/12 Pasang parabola gratis indo­ vision/topytv/okvision di scppa­ rabola rukokaranglomega kav.3 0341­456222­/456333

Pusat speda motor mocin harga mulai 2 jt cash/kredit. Jl.ki ageng gribig L-15 sawojajar (0341)711529 BG-14/12

karya jaya motor jual beli dan tukar tambah speda motor bekas berkualitas ki ageng gribig 3B/Dpn makam sekarpuro (0341)7756919, 081 333888919 BG-13/12

Pro mobil proses cepat dp + bunga rgn : odysseys ’01, wish ‘04, future gx’06, Hyundai, arya ’02, kijang sgx ’97, kijang g’94, carry ’93, innova ’05 Jl.Tumenggung Suryo 120 03415435431 BG-12/12

H.ACCORD,“88“ N-kota Hijau muda baru 30jt jl.S.tuban gg.1/16 D malang hub:085259056313 BG-9/12

Honda revo absolute um800 angsr 300rb an kondisi ok, brg terbatas hub.081231774417-7728007 BG-19/12

AIRLANGGA mbl mlg Jl. Danau Toba Raya E 1-27 (0341) 7557181-0811362010. Jual Beli Tukar Tambah mobil bekas Cash & Kredit www.kapanlagi.com BG-29/12

isuzu Dijual mobil panter HiGrade 1995 warna biru Bu hub.081253743162 BL-21/12

Daihatsu JUAL Cpt Espass. Th 97 wrn mrh, VR,Tape,Kond. Siap pakai,N. Kab. Hrg 45jt Nego Hub.0341-9187273 BG-23/12

BIG SALE “XENIA DP 18jt, Terios 20jt, GM PU , MB 16jt, LUXIO 23jt, HUB. 082131930990/9572750 BG-6/12

JUAL CHARADE CLASY’94 HITAM FULL HG 42 JT Siap Pakai Hub. 085732310559 / 085815481695 BL-28/12

MITSUBISHI gEBYAR Diskon akhir thn: Mitsubishi Pajero, outlander, mirage, cash back s/d 25Jt. Free: KF, Sidevisor dll. 5186696 / 081235146235 BG-5/1

DIJUAL cpt mbl Mitsubishi L300 Ctitzen th86 Indonesia Jaya Istimewa, N Kab, Hrg 42,5jt Hub: 081333452872 BG-30/12

TOYOTA Dijual toyota Grand Extra 95 Biru audio Tv 78 jt nego Hub.03417375040

BG-24/12

Dijual ESCUDO 2004 plat N rp 100 jt hub 0341 4444002 jl.Candi Brahu 18 mlg BG-23/12

Pesta ertiga gratis LCD 7” ertiga dan hadiah lainya untuk pembelian bulan ini . DP 40 jt-an hub 03417716179/081330191784 BG-16/12

Carry’01 Adi Putro hitam met,ori harga 60 jt hub 9176717-322791 BL-8/ 12

Dijual Suzuki futura station drv 2001 original inpomobil Rp. 50jt (0341)4422551 (L) perum bumiasri blok Q no.8 sengkaling BL-17/ 12

dijual Suzuki Futura Station DRV 2001 Original Indomobil Rp 50 Jt (0341) 4422551 (L) Perum Bumi Asri Blok Q No.8 Sengkaling. BL-22/ 12

“PROMO SUZUKI DISCON SUPER BESAR” APV, Swift, Sx 4, Pick Up, DP & Angsran termurah Hub. 0341-7562297 BG-30/ 12

Jual Suzuki Esteem 1.3 Th 96 Plat L a/n sndri Merah Metalik hrg 46 jt nego 081390454277 BL-30/12

•HONDA• Abs revo’10 dp 500rb Ang 357x36, Satria FU,07 dp 2jt Angsuran 487x36 Telp.(0341)7567854, 7366556, 7392710 BG-1/1

Honda Accord 88 kota cat baru hijau muda ariasi pwstr 32jt Hub.085259056313 BL-24/12

DIJUAL Hnda Accord VTiL exlu­ sive 2000 Velg Rac R16 Ban Baru 105jt (nego) biru tua met, cat trwat kaki2 br gnti (bkl hnda) Jok Kulit Honda asli, Hub 087853231009, 0341 3725275 (Batu) BL-27/12

Dijual H.MAESTRO’92 PGMFI Istimewa 43JT Nego Tipis U/ ONH Hub.085790978974 Pajak Masih Lama Mlg Asli. BG-20/12

Dijual Honda Accord.Thn’85 Warna Merah, N.Kota, Ac, Power Window, Power Staring, Interior Ori, Central Lock, Alarm, Harga 28Jt. Hub: 0819­37986494. Jl.Pan­ji Su­roso no.8E.

BG-24/12

BG-30/12

Dijual:Toyota Avanza Hitam G,Plat: N km: 18000an,hrg: 156 jt Hub.081373902929/0818729188

VARIASI MOBIL ALRM 275rb, central lock 200rb, kaca film 200rb, DVD/USB/MP3 775rb, audio 1,2 jt, cover jok 575rb, Jl. Veteran 17 / Hub.03417020502/7750675

BG-23/12

Dijual cepat kijang grand extra’96 plat N,long nusa,double blower,power window,71 juta nego 081333378555 BG-11/12

BG-21/12

TANAH

Jual Kijang,94,bi­r u,Ac,Tp,­ Pa­jak br,Asli N.Harga nego.Hub. Jl.Bayam Asabri Bumiayu Indah C 14,T.085645078877/751569

Dijual 1 Tanah Raya Akordion Tunggul Wulung Luas 13000 m² L=48m² Bisa 10 Ruko & 110 Rumah 2 Ruko 2 lt Bandulan Rp. 550 jt 4x15 m. (0341) 8447272

BG-30/11

BG-17/12

dijual terios thn 2007 wrn hitam hub:7780727, 082143503013

Dijual Cpt, Tnh Lbh kurang 450meter, Hrga. 600rb/mtr, Jl.Memberamo III Malang persis selatan makam bunul Ngujil, Hub. 085718534174

BG-21/12

DIJUAL mbl Toyota twin cim thn’88 Wrn Putih’Hub: 08123399874 .Pak Sa nto BL-30/12

BL-7/12

BG-24/12

Karimun wagon r super um 20 jtan angs 1 jt-an full ac, irit, aman, nyaman buktikan 0341-3199515

BL-22/12

jual cpt tanah ada bangunanya dkt campus baik utk kos Lt ± 175 m Lb. ± 42,5 m dlm gang tlp 085235085068

TOKO DIJUAL : RMH + TOKO 7 ×18m SHM JL.RY SUMBER PASIR – PAKIS DKT.POM BENSIN 350 JT. HUB. 087859444129 BG-18/12

KONTRAKAN DIKONTRAKKAN 1.Ruko tingkat cocok buat usaha Jl.Puntodewo no.3 Mlg lt.204m² lb: 230m² 2.Rumah lt.234m² Jl.Permadi no.12 Mlg hub. segera Ivan: 087884510184, Agus: 0341-320358 / 082139500516 BG-23/12

KOST DIKONTRAKAN “PERUM TIRTASANI” PELANGI BLOK M2 NO.6 Lt. 105M2 TIPE 47 KARANGPLOSO MIN.3THN HUB. 082139529736 BG-7/12

VILLA BU Villa Batu ,baru mnls 190 m2 Hg.550 jt Nego 081916571873 BL-13/12

RUMAH jual rmh lb 5,5x17 m2 lt 700 m2 shm jambon pakis kembar pakis hub: 0341-7014426 BL-15/12

Puri cempaka putih kawasan pemkot pnddkn dpn terminal hamid rusdi tipe baru UM 9jt (jamsostek) hub. 754055, 7025005, 081945155552 BG-6/1

Djl Rumah SHM L 130 m2, listrik 300 w 2 km tdr, ada hlamdepan, Jl Ronggolawe II/55 Singosari Hub: 0341-7390008 BG-26/12

Dijual rmh murah lt:72m lb:72m Genengan Pakisaji, rt01 rw09 Hub Rodiyah 7568026 BG-19/12

Djl rmh perum BMR Blok BA SHM + IMB T.36 3KT, Renov Full fasilitas lgkp tingkat hrg nego hub: 0341 9089500 / 085235170784 BG-17/12

DijuaL Rumah+toko L126m² SHM Jl.Raya Pakis Lok. Strategis dkt Pom bensin & sekolah cocok utk usaha Hub.087859444129 BL-18/12

DI JUAL RMH JL.ACALIPA NO 1 KEDAWUNG SHM TNH 299/250 KM 7 SIAP UNT KOS2AN HRG 1,5 M NEGO HUB.087788564762 BL-25/12

Jual rumah Jl.Anggrek blok A11 kepanjen 1 km dr pasar kepanjen,1 km dr pasar sumedang luas 85 hub.08819922112 nego BL-16/112

Dikontrakkan Perum Type 27 Renovasi + perabotan, lokasi belakang BNS, nego. Hub. 081334512426. Perum Puri Indah triple O Blok K3 No.25 Beji-Batu BG-2/12

Djl rmh dan tnh 1370 m2. kyai Tambak Deres. Sby. Hub. 081­916­ 492079/085755130040 BG-31/12

DIJUAL Rumah tipe 47. Luas tanah 105 m2. Alamat Perum Tirta­ sani Blok M2 no.6. Karangploso Malang Hub: 082139529736 BG-29/12

Dijual rmh Bandulan atas T.36 hrg:120jt anda ajak pembeli kami beri komisi 5jt. Hub: 0818050 1147081945334462 BG-11/12

BG-8/12

Kehilangan Tlah hlang dmpet hitam dngn isi ktp, ktm, sim, stnk, atm, kartu nama a/n: niadya angga kusuma ningrum pd tgl 13 des 2013 BL-17/12

bpkb Bpkb mbl willys/UNIV CJ7 laredo’81 N-1974-AJ noka : KDIP87F004760 nosin : J0004760 a/n : dany arianto d/a : jl klayatan I/42-27 rt.02 rw.01 kel.bandungrejosari kec.sukun kota mlg BL-17/12

Tiara Gordyn terima pemesanan/ pemasangan segala gordyn, partisi gypsum, list gypung, diskon 10-15%. d/a Jl. Hamid rusdi Ruko kompi ongmor kuv.9 bunul. (0341)5477900/087859490782 BG-11/01

Anda bth interior rmh, kntr, hotel mlpti: gorden, vitras, spen­ding, wall paper, ver­tikal & horisontal Blind, karpet, kasa nyamuk, taplak me­ja, canopi tnpa di las (New Pro­duk)Hub: GALERY GOR­DEN Jl. Ranugrati 33/sawo jajar 6358 666/726960 BG-26/12

stnk Stnk spd mtr Honda/ NC110D’08 N-6170-CN noka : MHIJF12138K252074 nosin : JF12E-1256616 a/n : syamsul kahar d/a : jl simpang kesatrian K-1 malang BL-18/12

S TN K s p d m t r Y a m a h a V100ZHE’02 N-4542 Noka MH34N500H2K651870 Nosin 4WH329578 a/n JUWARIAH a/d JL.Arif Margono VIII/30 RT 009 RW 007 Kasin Kota Malang. BL-19/12

S TN K s p d m t r Y a m a h a mio’09 N-6785-BT Noka MH328D00A9J626204 Nosin 28D626873 a/n AKHMAD PUJIONO a/d JL.Arif Margono Gg VIII N020 RT.10 RW.07 Kel Kota Malang. BL-19/12

LOWONGAN ZENA TRAVEL operator telp. laki2/perempuan, max. umur S1 pandai berkomunikasi sms: 08222 9188808. BL-19/12

ZENA TRAVEL membutuhkan : Akuntansi, perempuan, max umur 25tahun, minimal S1, pandai berkomunikasi SMS: 08222 9188808. BL-19/12

Di butuhkan karyawan/i di Qi ltd untuk penempatan Mlg, sbg: resepsionis, marketing, gudang, OB, Cleaning serice kirim lamaran kpd Bpk. Eko ke PO BOX 5959 Ml 65101 BL-16/12

Dbthkan sgr: SPG/SPB u/ C4 belimbing&mitra smp/sma hub 081332844377-08563328288 BL-15/12

DCR ibu rmh tangga pensiunan/ PNS/Pendidikan min. SMA/ income 500rb s/d 5jt/bln SMS Rini 085755135500/0341-7716371 BG-16/12

DANA TUNAI BUTUH Dana cepat + trm Gadai titipkan Laptop/HP/Kendaraan+ BPKB Jl.Bendungan Sutami 33B Sumbersari Tlp. 0341-7359448 BG-4/1

Dana tunai bunga 0,77 %/bln jaminan bpkb mobil PT BPF Jl.Kahuripan 5 tlp 0341-7066110 BG-24/12

BUTUH biaya sekolah,reno rumah/ modal usaha. Kami so­lusinya. Jaminan BPKB mtr/mbl & SHM bisa TO hub. tlp. 9363696 BG-07/12

Bth dana cpt? Prs mdh,syrt proposal perkebunan, property, pertambangan dll. SDAI jkt, Aryo 081210058489, dena 089651511978

Kursus sulap “Master” 10 trik dan alat”nya 200 ribu hub:081381516060 BG-6/1

CV. abadi mlyani kuras WC & sluran buntu tangki plg bsr 5000 liter buka 24 jam Hub. Jl. Lombok / Yulius Usman Gg. 3/216 Mlg Tlp. (0341) 329517, hari libur tetap buka Nia Massage kebugaran dgn pelayanan ramah and sopan. Khusus panggilan ke Hotel Hub.081335039157 BG-17/12

Rental komputer SIDQI melayani print cetak foto dll. Jl.Kelud No. 45 depan Kapolsek Klojen Hub: Abd.Wahid 085931021522 “MURAH BERKUALITAS” BG-17/12

“ S A Q I NA H C O LLE C T I O N ” Melayani pemesanan jaket, kaos, training, kostum olahraga (basket, volley, sepak bola, futsal, bersepeda,dll) Jl. Bela Negara tuko taman niaga rampal k.V1 no hp: 081233130971 (0341)9374077 (0341)7474006 BL-17/12

SURYA MANDIRI GORDYN. Sedia sgl mcm Gordyn, Vitrage, Vertikal Blind.Horizontal Blind,accesories dll.Anda tlp kami dtg Jl.Ry.Pakis Tlp. 03418696529,085855989910 BG-23/12

K u r sus p i a n o p r i v a t g u r u sabar, telaten, profesional, berpengalaman. Serius Hub 081937787292 BG-19/12

Ash a f a B o d y m i s t A r o m a t erapi ada 18 aroma. Hrga grosir Jl. Kyai Tamin I/9 Hub. 081933011366/ 083114210902/ BB.332FF78D BG-13/12

J a s a p e m b u a t a n r o m b o ­n g fran­­chise, both, stan pa­­me­r an, interior, kicten set,pagar,canopy DLL Hrg 1 juutaan hub.03412 8 0 ­1 8 0 9 / 0 8 1 2 1 6 5 5 0 5 0 9 ( C r marketing) BG-4/12

SEGERA! Prminiaga ce, trampil, kreatif, lmrn &CV&Rmh kado jl.gajayana 107A mlg. BL-29/12

W W W . R D V MALAN G . C O M TE­R IMA JASA RANCANG & BA­N GUN EXTERIOR-INTERIOR HUB.081-7535712/03417744022 BG-6/12

PRAYOGO AHLI SEDOT WC GOT BUNTU & mslh lain mengenai saluran pmbuangn limbah Rmh tangga Hub. Jl. Kebonsari 7 Telp. (0341) 802826 . 9443937

BG-18/12

Gratis!!! Konsultasi kredit/tunai.Mobil baru Suzuki Hub: Hadi 2374008/ 085239073708

J.Tnh Sawojajar Gg 21 (dkt terusan sulfat dan sawojajar mas) Ls.139 m2 SHM. 185 jt Nego hub.0341-724435 /081233081622

Dikontrakkan Rmh 3KT 2 KM 2200W TLP AC 2 UNIT Grasi water Heater Prbt, 085755538358/ 085239669963

BIMBEL OTAK KANAN dijamin sukses sehat, kaya bahagia jl. Keben 2A 15 sukun 03419427474 bonus langganan

ATOM clinic handphone service se­­mua jenis HP, hardware dan soft­­­ware Jl. Bendungan Sutami No. 6 Sumber sari (depan kam­ pus ­UMM II) telp: 0341 579998 Pin: 268BD5B7

BG-5/1

BG-18/12

BL-22/12

BG-3/12

BG-30/12

MP-JUAL: rmh 2lantai lt210m2,lb290m2,6kmr tdr,4kmr mandi(water heather), r.tamu, r.klrg, dapur, garasi HRG 1,2 M nego hub 085608766656

MP Jual : keris UMYANG JIMBE asli ex pjbt BI, sdh diuji keampuhanannya, prnh ditest bs mengeluarkan dollar, bg peminat tnp perantara hb : pak Puh 081945166744

MP-CARI: TENAGA LAS, NGECAT DUCO, PERKAYUAN INTERIOR, ALMUNIUM KUSEN, KONTRUKSI, BANGUNAN, SERABUTAN. FASILITAS : GAJI, UM, UT, HUB. CV. LINTANG ABADI JL. RAYA KASIN 170 AMPELDENTO KARANGPLOSO TELP. 0341-2801809 / 081555992213

Mp-cari : sepeda motor bekas yg bisa d kredit um saya 1 jt.hub 085655637525

MP-Cari : SPG, wanita, usia maks 25 th, penampilan menarik, proporsional, sms : 087859402772

MP-Cari : Pemegang Hand Phone yang pengen tambahan penghasilan sampai jutaan rupiah. halal & mudah, bukan MLM..daftar gratis!! SMS #daftar gratis#nama#alamat# Kirim ke : 0822.3172.7899

BG-26/12

• SUZUKI •

MP JUAL MP-jual: Daun cengkeh krng asalan hrg Rp.5rb/kg 2ton/mgg hub:085855002966 bpk.dika MP-jual : cary podojoyo th 87 plat L brg bagus 26jt nego +623419484130 MP-jual: Tv berlangganan Telkom Vision hanya 99rb/bln.info lebih jelas hub: 08976332188 MP-Jual : Mazda elite 86 Istimewa hub.03417393570 MP-Jual : Foto Copy Digital Kualitas Laser Rp90 Layanan Antar Jemput Dokumen 085649881818 MP-Jual : jasa perencanaan keuangan, kami siap membantu dalm merencanakan keuangan yg lebih baik. Info lebih lengkap hubungi 081334099478 MP-Jual : jasa mengerjakan perpustakaan di SD, SMP, SMA & di lembaga lainnya. 081945707500 MP-Jual :Minuman Kesehatan Pertama & Satu Satunya Di Indonesia (Air Minum Hexagonal) Beroksigen New Hexa Membuang Racun Dalam Tubuh, Mencegah & Menyembuhkan Penyakit 085649881818

MP-Jual: Projector merk LG MINI PROJECTOR Baru .cocok u.wrng lesehan di toko blm ada .nego hub.085933102230 MP-JUAL: Usus ayam 14rb/kg, cakar/ kepala 11.5rb/kg, dll(info minggu ini) 085755122343/085755659976 Murah untuk konsumsi. MP-JUAL: lovebird 1 psg. Indukan dan sdh prodksi 2x. 1700 085855033315 MP-jual : Jasa ” kursus musik” perbln 200rb. seminggu sekali. guru bisa ke rmh . hub 7360893 MP-Jual : Motor 2nd berbagai type, kondisi 95%, Dp n Ags murah+nego. Proses cepat n lgsug krim, bruan sgera... +628170525737 MP-JUAL : MAZDA ELITE 86, PW,AC,VR, L&D ORI, SGT BGS, 33.5JT. 08125262269.. MP-JUAL: tv berlangganan telkomvisian hanya 99rb/bulan bagi yang berminat hub: 08883396259 MP-JUAL : jasa privat mata pelajaran akuntansi/ekonomi tingkat smp/sma. Hubungi 082132632652

BG-11/12

Mp-jual : home therapy spa 083848891172 MP-Jual : AQUA HOME SERVICE Sumber Hidup melayani pesan antar AQUA gallon khusus Malang kota. 100% halal dan asli.call 772 1942,sms 0816559299 MP-jual : pompa air,dy hsp bsr (cck unt.kolam dll) dan frezeer box. Kond normal,bks pakai. Hub,081244315940 MP-Jual : rumah di perumahan Villa Bukit Tidar blok A3-23, type 54, luas tanah 105, SHM. Harga bisa nego Hub. 088805503276

MP-Cari MP-Cari: Honda 70 klasik Hub 085604496902 MP-Cari : karyawati tempat makan, daerah dinoyo, gaji tetap, wanita usia maks 30th, siap shift malam, penampilan rapi dan bersih, sms 087859402772 MP-CARI: kav/rmh tua pggr jln rya. Min L 10m / mlg kota {no kd kndang} hub 6102686

BG-31/12

BIMBEL

MP-cari : pemilik kartu kredit/ kta yang macet ,telat bayar ,tidak bayar sama sekali hub 082330756630 .0341 3178691 MP- CARI : Petugas Lap / TKW Naker ke Singpr, HK, TAIWAN proses mdh, resmi, gj besar, utk PL ada fee menarik, masa dpn bukan org lain yg menentukan tp dr kita sndr. 081334433502 bu sapta. MP-Cari: ibu rumah tangga/ pensiunan/PNS/mahasiswa usia min 18th. Income 500 rb s/d 3jt/ bln . sms 081945945444 MP-cari : Tukang dan Kuli bangunan harian pekerjaan renovasi rumah di Malang, hubungi 081.3333.22.456 MP-CARI : TUKANG LAS FASILITAS : GAJI/BORONGAN, UANG MAKAN, UANG TRANSPORT HUB. 0341-2801809

BG-26/12

Berkah Jaya AC, service AC mobil/split, kulkas, m-cuci, wtr heater, dll. 03415334555 / 5430 345 Jl. Cengger Ayam 30A

BG-6/12

MP-Cari : pengasuh untuk anak usia 3th daerah dinoyo, gaji tetap, wanita usia maks 30 th, pulang sore, penampilan rapi & bersih. Sms 087859402772

MP-Cari : Kary. Foto Copy Jujur,Niat Kerja,Pengalaman Hub 085649881818 MP-CARI : Tenaga laki2 serabutan, punya motor, sim C, jujur, rapi, lulusan SMA/SMP, max 25th, tahu daerah malang raya, gaji 750rb/bln. Telp/sms ke 0816554143. MP-CARI : MARKETING ONLINE & LAPANGAN BISA DESAIN / AUTOCAD/3D GAJI S/D 5JT LANGSUNG KIRIM LAMARAN KE JL. RAYA KASIN NO. 170 AMPELDENTO KARANGPLOSO (INFO 0341-2801809) MP-CARI : agen TIRE GUARD gel anti bocor ini tahan hingga 2th, baru dipasaran keuntungan hingga 40% minat silakan sms nama almt lgkp ke 081805131258

BG-31/12

SURYA TOUR & TRAVEL PUSAT NYA TRAVEL SGL JU­RUSAN Me­layani Bis mlm, Pswt, Kapal laut, Carter mbl, pkt ke sgl juru­san. Jl. Trunojoyo 10 E telp. 0341354117. Web­s ite: www. su­r ya travel. com.

BG-26/12

BG-29/11

AERRO Laundry spesialis cuci sofa, springbed, kursi kantor, karpet, karpet permanen, gordyn, jok mobil, obras karpet dll siap dtg ketempat anda 24 jam non stop hari lbr ttp bka mlyani hotel, kantor, & perumahan Juga mlyni laundry kiloan hub. 0341-7077 376/736 7077/ 085646604841 ruko sulfat boulevard kav. I

www.airlanggarentcar. com (0341-716458/7056458081838 6458) menyewakan mobil pngan tin, tamu VIP dan travel mlg-sby/ju­a n­d a(PP), dgn driver peng­alaman, sabar,tepat waktu, & tdk merokok, Alphard, Velfire, Camry, Mercy, Altis, Fortuner, Innova, Avanza, Xenia, Dll. Jl. Danau Toba E1-27 Mlg Hotline: 081 730 1000

BG-26/12

BG-07/12

Rumah mrh yg lain 200jt, kami 120jt T.36/61 lks.Bandulan bonus TV-LCD tlp. 08180501147/085­ 746571600

AVANZA G 2009 HITAM n Mlg Ko ta Perum Graha Kencana Sel­ tan I/IIA Hub. 081333452767

BG-19/12

BG-30/12

ANGKASA RENT CAR me­l a­ yani sewa mbl: APV Arena, Xe­ nia, Avan­z a, Kijang LGX, Mercy pe­n gan­t in, Grand max, Grand Livina. Travel Mlg-Juanda/ Perak/ Srbya. Carter sgl jursn. telp/Hp: 0341-7324064/ 081 55373516/ 081­9 318 71298

KULINER

BG-26/12

Depot Maninjau sedia ma­sa­ kan Jawa & madura mnrima p­s­nn nasi Bung­­kus, rantang, ko­tak, ku­ ning, tum­peng. Buka se­tiap hari mulai 05.30. Jl. Danau Ma­nin­­jau No. 91/ 711842

BG-31/12

STASIUN TIKET. Solusi Penjual tiket transportasi dengan harga ter­m urah dan pengiriman paket kilat se-Indonesia. Hub: Jl. Tru nojoyo 46 F-1 Malang. Telp 0341-322777. web­s ite: www. stasiun tiket .com BG-29/12

PIJAT Apa anda membutuhkan jasa body Spa, pijat capek2, terapi vitalitas silahkan call saya mbak Evi di no. 081252749612 maaf khusus terima panggilan saja ok tunggu call anda makasih BG-07/12

“MILENIUM MASSAGE” dgn tenaga wanita muda professional khusus panggilan ke hotel hub: 085774410568 no sms BG-29/12

pengobatan P EN G O B ATAN a l t e r n a t i v e pijat refleksi mngobati sgala sgala mcm pnyakit, stroke, darah tinggi, kanker dll Jl. Kbnsari 2 skun (dpn Gg. salak) T. 0341­4 333882 BG-24/12

TOUR & TRAVEL Maju mapan trans MalangJuanda PP, Armada Tytinnova. trm pemesanan tiket pesawat, bisa pesan online, 24 jam Jl. Mayjend Wiyono no.1H. 081233565758/ 087859995758/085549505758/ (0341)575758 BG-11/01

Pattaya Travel melayani Malang Mojokerto PP Bali crhistmas & New year Rp.4.000.000 (2 malam, Hotel Bintang) Telp. 085331316502, 082231177720 BG-11/01

“BOROBUDUR TRANS” “Pen­­jor” = mlg-dps PP “Bu­ana”= mlg-blt, TL Agung Tre­­n­gg­­alek PP “Surya”= mlg-jem­­­ber PP346966/ 359155/ 7751155 BG-30/12

KOMPUTER CENTRA COMPUTER –TOS­ HIBA-LENOVO-ASUS- Spe­sialist Store Toshiba N at kasir, Finger Print paling murah kualitas ter jamin..!!! ISI TO­NER Mulai 55rb, bisa Infus GRATIS, Ambil antar service. Hub. Jl. Panjaitan 111 Mlg telp. 576593- 9037898 BG-31/11

KOMPUTER PUSAT GROSIR & SERVICE LAPTOP &PRIN­ TER Printer : ip2770 Lkp infuse 459rb, Mp287 Lkp infus 659rb, T13= 615rb, BISA INFUS GRATIS Lap top : Acer AOD270 Dualcore 2,5jt-an, Compaq CQ43 3,4jt-an disini se m u a p l g MU RA H da n plg berkualitas, CEEK..!! Hub : Jl. Galunggung No.91Mlg Telp. 558440-9634440 Hp. 085­7 35 607111-0821 31475761 BG-23/11


KABAR KANJURUHAN

RABU, 18 DESEMBER 2013

22

LINTAS KANJURUHAN

UPTD Pasar Lawang Ancam Tertibkan Paksa PKL

MUHAMMAD FIRMAN/MALANG POST

BANTUAN : Menteri Sosial RI, DR. Salim Segaf Al Jufri, MA memantau penyaluran bantuan PKH yang dilayani PT Pos Indonesia.

Kabupaten Malang Penerima PKH Terbesar MALANG – Pemkab Malang menjadi tuan rumah pelaksanaan Launching Program Keluarga Harapan (PKH) tahun 2013 yang bertempat di Pendopo Agung Kabupaten Malang, kemarin. Kegiatan yang dihadiri langsung Menteri Sosial RI, DR. Salim Segaf Al Jufri, MA sekaligus menandai penyerahan bantuan yang diterima perwakilan kepala daerah di Malang Raya dan kabupaten serta kota lainnya. Salim Segaf Al Jufri mengatakan, dipilihnya Kabupaten Malang sebagai lokasi tempat Launching PKH tahun ini, didasari antara lain karena adanya dukungan dan perhatian pemerintah daerah dalam hal ini Pemkab Malang terhadap program PKH. Selain itu, lanjutnya, pemilihan ini juga berdasar lantaran Kabupaten Malang

memiliki peran strategis dalam pembangunan kesejahteraan sosial. ‘’PKH ini adalah salah satu program nasional dalam penanggulangan kemiskinan. Dalam perkembangannya, sejak diluncurkan tahun 2007, terus mengalami peningkatan sasaran. Dimulai pada tahun 2007 target sasaran KSM sebanyak 500.000 KSM, seiring waktu terus meningkat, sehingga pada tahun 2013 target sasarannya sebesar 2,4 juta KSM,’’ demikian ungkap Menteri Sosial, DR. Salim Segaf Al Jufri, MA kepada Malang Post, kemarin. Launching ini sebagai tanda dimulainya penyaluran bantuan tunai bersyarat kepada 910.201 KSM yang tersebar pada 167 kabupaten/kota, Kementerian Sosial Republik Indonesia. PKH berjalan sejak tahun 2007, dan akan terus berkelanjutan.

Kemensos merilis, program ini bukan hanya sebagai program nasional saja, namun juga berjalan di negara miskin dan berkembang demi mengeluarkan dari kemiskinan, terutama karakter. Sedangkan, besaran bantuan kurang lebih Rp 1,8 juta per tahun per KSM, atau Rp 150 ribu per bulan. Bantuan ini disalurkan kemensos melalui PT Pos Indonesia. ‘’Kemiskinan ini bukan tidak punya uang saja, melainkan mengubah maindset agar bisa lepas dari kemiskinan. Anak itu diberdayakan, dididik agar muaranya kemandirian, agar bisa keluar dari kemiskinan. Kedisiplinan juga, misalnya ibu tadi harus disiplin membawa anaknya ke sekolah, jika kurang dari 80 persen, bantuan ini akan dipotong. Bantuan ini maksimal diterima dalam jangka enam

tahun,” tambah Salim. Terpisah, Sekretaris Daerah Kabupaten Malang, Abdul Malik menyebut, PKH ini arahnya untuk memperbaiki kehidupan masyarakat, terutama di bidang kesehatan dan pendidikan. Pada tahun ini, Kabupaten Malang tercatat kabupaten pengembangan lokasi baru tahun 2013 yang memiliki penerima manfaat PKH terbanyak diantara 13 kabupaten/kota lokasi pengembangan baru di Provinsi Jawa Timur, yaitu sebanyak 34.286 KSM dengan jumlah bantuan sebesar 20,46 Milyar Rupiah. ‘’Kami mengapresiasi karena seluruh wilayah 33 kecamatan dapat program ini. Sebelumnya, kami usulkan sebanyak 42 ribu keluarga, namun hasil dari verifikasi dan didapat hanya 34.286 keluarga, yang benar-

benar keluarga sangat miskin,” ucap Malik. Sementara, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Malang, Sri Wahyuni Pudji Astuti mengaku, Kabupaten baru mendapat regulasi bantuan ini. Bantuan itu diberikan untuk triwulan pertama. Hasil validasi, penerima PKH di Kabupaten Malang sebanyak 34.286 keluarga dengan jumlah bantuan sebesar Rp 20,469 Miliar. Jumlah itu 5 persen dari keberadaan masyarakat yang tercatat sangat miskin. ‘’Kami berterimakasih, Kemensos memberikan kepercayaan bagi Kabupaten Malang untuk ketempatan pelaksanaan launching PKH tahun 2013. Tentunya kebangaan bagi kita semua, khususnya warga masyarakat Malang,” timpal wanita yang akrab disapa Yayuk ini. (poy/aim)

Mantan Perangkat Desa Gugat Kades Ketindan LAWANG-Empat orang mantan perangkat Desa Ketindan, Lawang menggugat Kepala Desa (Kades) Artining. Kades Artining dianggap sewenangwenang melakukan pemecatan terhadap keempatnya tanpa alasan yang jelas. Mereka yakni mantan Kaur Umum Fery Puji Lestari, 30 tahun, warga Jalan Argotirto V Desa Ketindan Lawang, mantan Kaur Pemerintahan Wiwik Agus Santi, 39 tahun, warga Gubug Tegalrejo, Desa Ketindan Lawang, mantan Kaur Pembangunan Saiful Karim, 46 tahun, warga Jalan Singomulyo, Desa Ketindan Lawang dan mantan Kamituwo Suciono, 37 tahun, warga Dusun Tegalrejo, Desa Ketindan Lawang. mereka. “Padahal, sebelum mereka diangkat sebagai perangkat desa,

sudah mengikuti tes yang diadakan panitia pemilihan perangkat desa,” terang Syaifulloh, SH, kuasa hukum mantan perangkat desa yang dipecat. dikonfirmasi semalam. Dikatakannya, empat kliennya tersebut tidak pernah mengabaikan tugas yang diberikan. “Jadi pemecatan itu tidak ada dasar hukumnya sama sekali. Kami malah mencurigai, pemecatan ini juga berhubungan dengan kenetralan para klien saya saat pemilihan kepala desa,” ungkap dia. Syaifulloh mengaku bila pihaknya mengajukan gugatan perdata ke Pengadilan Kabupaten Malang dan PTUN Surabaya, bulan Agustus lalu. “Namun yang gugatan perdata, kami cabut karena perkara ini merupakan ranah PTUN Surabaya. Hingga sekarang masih proses,” tegasnya.

Wahab Adhinegoro Isi gugatan, masih menurut dia, meminta pembatalan SK pemecatan terhadap empat kliennya dan pembatalan pengangkatan empat perangkat desa baru. “Meskipun pengangkatan perangkat desa baru sudah

ada persetujuan dari Pemkab Malang, tapi bagi kami, pengangkatan itu cacat secara hukum,” pungkas dia. Sementara itu, Wahab Adhinegoro, SH, MH, kuasa hukum Artining menjelaskan bila tudingan empat orang mantan perangkat desa tersebut salah. “Yang jelas, keempatnya sering tidak masuk kerja sejak zaman Darto, Kades Ketindan sebelumnya. Saat ditegur secara lisan agar bekerja lebih baik, mereka malah mengajukan pengunduran diri melalui Lembaga Musyawarah Desa (LMD),” paparnya. Dari sanalah, lantas dibuatkan berita acara pengunduran diri. Ketua DPD Ikadin Jatim ini mengungkapkan, Kades Artining yang mendapat surat pengunduran diri ini, akhirnya membuatkan SK pemberhentian.

“Ada bukti melalui buku absen di kantor desa yang menunjukkan bila keempatnya sering mangkir dari kerja,” paparnya. Wahab, sapaannya mengaku bila kliennya kecewa tudingan beberapa masyarakat yang mengatakan dianggap sewenangsenang dalam memberhentikan empat orang tersebut. “Kades ingin masyarakat terlayani oleh perangkat desanya dengan baik. Tapi mereka sudah nyata-nyata tidak melakukan pelayanan kepada masyarakat dengan cara mangkir dari pekerjaan,” urai dia. Termasuk membawa nama harum desanya dalam berbagai lomba tingkat provinsi hingga nasional, seperti yang pernah ditorehkan kades yang lama. “Dasar pemecatan pasti ada. Kita layani saja gugatan ke PTUN yang sudah terlambat lebih dari 90 hari,” tutupnya. (mar)

LAWANG- Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Pasar Lawang mengancam akan menertibkan paksa 54 pedagang kaki lima (PKL) yang masih menolak relokasi. Agar kemacetan lalu lintas karena adanya PKL itu akan segera terurai. Staff UPTD Pasar Lawang M Jakfar mengatakan, sudah dapat dipastikan 54 PKL itu menolak untuk direlokasi ke tempat baru yang telah disiapkab. “Kami sudah mengadakan tiga kali pertemuan dengan PKL. Namun, hasilnya mereka bersihkukuh untuk tidak mau direlokasi ke Jalan Sumbersuko, Desa Turiejo,” ujarnya kepada Malang Post kemarin. Karena mendapatkan penolakan itu, pihaknya membawa permasalahan tersebut ke Muspika Lawang. Rencananya, masalah tersebut dibahas di Pendopo Kecamatan Lawang kemarin. Hanya saja, peretmuan tersebut urung dilakukan. Lantaran pihak kecamatan tidak kunjung memberikan undangan kepada UPTD Pasar Lawang dan PKL. “Memang, rencananya pertemuan tersebut akan dibahas hari ini (kemarin). Namun, karena Camat Bapak Bambang Istiawan ada keperluan rapat, maka pertemuan untuk kali ini terpaksa dibatalkan,” urainya. Padahal dia menegaskan pentingnya pertemuan tersebut. Yakni untuk memberi pengertian terhadapn 54 PKL tersebut. Menurutnya bila dijelaskan oleh pihak Muspika Lawang kemungkinan hasilnya akan berbeda. “Kami tidak tahu, kapan pertemuan itu akan dijadwalkan kembali oleh pihak kecamatan. Kalau bisa secepatnya. Supaya masalah ini cepat terselesaikan,” katanya. Selama ini 54 PKL tidak membayar restribusi ke UPTD Pasar Lawang. Lantaran keberadaan 54 PKL itu kata Jakfar, setahunya dikelola oleh pihak Desa Turirejo. “Saat kami beri retribusi, kata para PKL sudah membayarnya kepada pihak desa. Hal itu dibuktikan mereka telah menerima id card dari pihak desa,” imbuhnya. Sedangkan bila mereka tetap bersikukuh, maka UPTD terpaksa bertindak tegas. Bentuknya yakni akan menertibkan paksa, kemudian dipindahkan ke tempat yang baru yakni Jalan Sumbersuko Desa Turirejo. “Sebenarnya, penertiban paksa sudah kami lakukan tahun 2008 lalu. Namun, pada akhirnya mereka kembali lagi seperti kondisi sekarang ini,” terangnya. Sedangkan keberadaan PKL tersebut, dikatakannya mendesak untuk segera direlokasi. Pasalnya, 54 PKL tersebut berjualan pada sore hari hingga dini hari yang menyebabkan kemacetan pada jam-jam tersebut. “Utamanya pada sore hari, di sini merupakan jam sibuk. Lantaran banyak masyarakat yang pulang bekerja,” tutupnya. (big/aim)

Pasar Singosari Harus Direvitalisasi

SIGIT ROKHMAD/MALANG POST

SOROTAN: Kondisi sub terminal yang turut menjadi salah satu bahasan untuk pengembangan kedepannya. KEPANJEN-Pemerintah Kabupaten Malang bersama DPRD Kabupaten Malang mulai melakukan penataan terhadap kawasan Malang Utara yakni Kecamatan Lawang dan Kecamatan Singosari. Penataan dilakukan melalui rencana detail tata ruang (RDTR) kawasan perkotaan Singosari dan RDTR kawasan pedesaan Singosari dan Lawang itu, mulai dibahas Selasa kemarin. Penataan wajah dua kecamatan itu dilakukan dalam durasi waktu selama 20 tahun mendatang. Dari beberapa poin yang muncul, yakni sorotan mengenai keberadaan Pasar Singosari dan sub terminal Singosari. Dua sisi yang acapkali memunculkan sorotan itu, tidak lepas dari perhatian. “Apakah Pasar Singosari kedepannya akan dipindah, itu masih belum ada pembahasan. Hanya saja, jika melihat lokasinya keberadaan pasar itu sudah sangat pas. Namun, untuk memaksimalkan keberadaan pasar perlu dilakukan revitalisasi,” kata anggota Komisi A DPRD Kabupaten Malang, Miskari. Revitalisasi yang dimaksud, paparnya, seperti penataan ketertiban, kebersihan, kenyamanan dan kondisi lingkungannya. Termasuk, seperti kawasan parkir, kawasan angkutan sampai pada penataan PKL. “Revitalisasi itu nantinya akan berjalan maksimal, tatkala pembahasan ini akan muncul suatu Perda (tata ruang). Makanya, gol dari pembahasan ini yakni Perda yang akan mengatur dua kawasan di Malang Utara. Mengenai pasar, tentunya dari dinas harus menyiapkan konsep-konsep dalam penataan,” paparnya. Baca PASAR hal 23

Saluran Air Tidak Maksimal, Luberan Air ke Jalan KEPANJEN-Lokasi genangan air di kawasan Pakisaji terus bermunculan. Jika sebelumnya Jalan Raya Kebonagung atau wilayah perbatasan kota dengan kabupaten yang menjadi pusat genangan air karena saluran air tidak berfungsi dengan baik, kini beberapa wilayah lain juga menjadi sasaran luberan air ke jalan utama Pakisaji. Seperti di Jalan Kebonagung atau dekat Bulog, genangan air hampir menutupi seluruh badan jalan baik yang hendak ke arah Kepanjen atau sebaliknya. Sementara ketinggian air hingga sekitar 20 centimeter. Titik lain yang menjadi sasaran luberan air ke

jalan juga berada di Jalan Desa Curungrejo. Khusus kawasan yang satu ini, luberan air diakibatkan dari minimnya sudetan pembuangan air. Akibat munculnya simpulsimpul genangan air, kontan memuncul kekhawatiran tersendiri untuk pemakai jalan dan warga sekitar. Masalahnya, selain akan mengganggu pemukiman juga akan mempercepat kerusakan jalan. “Kalau di dekat perbatasan, itu memang akibar luberan dari kota. Namun untuk luberan air yang di sekitar kawasan Bulog itu karena saluran airnya. Makanya, kami minta Dinas Pengairan Kabupaten atau yang

berwenang bisa segera melakukan perbaikan,” kata Ketua Komisi D DPRD Kabupaten Malang, Sugeng Pujianto. Ditambahkannya, untuk luberan air di Curungrejo, Dinas Bina Marga Kabupaten Malang sudah diinformasikan untuk segera memberikan perhatian. Salah satunya, dengan membuat sudetan baru ke arah Sungai Brantas. “Kawasan itu sudah memiliki drainase lingkungan yang bagus untuk mengarahkan luberan air ke sungai. Hanya saja, karena drainase utama di sisi jalan kurang, makanya terjadi genangan,” tambahnya. (sit/aim)

SIGIT ROKHMAD/MALANG POST

KAWASAN RAWAN: Salah satu lokasi atau titik munculnya genangan air tatkala terjadi hujan. REDAKTUR : MUHAIMIN, LAYOUTER : KURDI


RABU, 18 DESEMBER 2013

MCW Laporkan Dugaan Pelanggaran CPNS ke Polisi MALANG – Laporan kecurangan tes CPNS honorer kategori dua (K2) yang diadukan salah satu honorer Pemkab Ma lang akan segera dilaporkan ke polisi. MCW yang menerima laporan itu sudah mengumpulkan bukti kecurangan itu dan akan segera dilaporkan ke polisi. “Karena pertimbangan lokasi atau TKP kejadian, maka untuk temuan pelanggaran yang mengarah tindak pidana itu akan dilaporkan ke Polres Malang Kota. Mengenai rencana itu, sudah kami siapkan dan tinggal menunggu waktu,” kata Unit Investigasi MCW, Zein Ihya Ulumuddin kepada Malang Post. Ditambahkannya, cukup lamanya proses pengaduan yang dilakukan, ka rena ada beberapa pertimbangan yang harus diputuskan. Seperti salah satunya, rencana awal pengaduan yang akan dilaporkan ke Kejaksaan Negeri Kepanjen. “Karena pengaduan ini masih harus dilakukan penyelidikan, makanya dilaporkan ke Polres Malang Kota. Kondisi itu, akan berbeda ketika masalah tinggal melakukan penyidikan,” ujarnya. Disinggung mengenai pengaduan yang akan dibuat, Ihya mengurai, bah-

SIGIT ROKHMAD/MALANG POST

KORBAN: M Soleh saat menjelaskan mengenai temuan pelanggaran dan dugaan tindak pidana penerimaan CPNS K-2.

wa pihak yang akan dilaporkan atau terlapor dalam perkara itu adalah kepala dinas dari pembuat surat tugas atau

pembuat perjanjian kerja. Karena, dasar yang digunakan oleh tenaga honorer untuk mendaftar atau mengikuti tes,

ad adalah dari surat itu. “Dasar panitia menerima pendaftar m masuk berasal dari SK. Sementara SK ya diduga dipalsukan itu tentu ada yang pe penandatangannya. Itulah yang nanti di diadukan sebagai terlapor. Dengan ka lain, kepala DPPKA Kabupaten kata M Malang,” imbuhnya. Lantas, bagaimana dengan surat pe penghentian tenaga honorer yang m menemukan kejanggalan penerimaan, Ih menjelaskan kalau yang bersangIhya ku kutan masih belum menerima surat. M Meski demikian, karena beberapa pe pertimbangan akhirnya disarankan untuk tid kembali bekerja. “Mengenai surat tidak pe pemecatan masih belum diberikan,” uj ujarnya. Sebagaimana diberitakan, M Sole yang berstatus sebagai tenaga leh honorer di DPPKA, menemukan duga kejanggalan keikut-sertaan regaan ka kan-rekannya di tes CPNS K-2 Kabu bupaten Malang. Padahal, sesuai atura pendaftaran, honorer yang ikut ran mi nimal terhitung setahun bekerja per Desember 2005. Sementara yang terjadi, beberapa rekannya seharusnya tidak masuk persyaratan, tapi mereka dapat mengikuti tes CPNS. (sit/aim)

Enam Pendonor Dapat Penghargaan Presiden KEPANJEN – Sebanyak enam pendonor darah dari Kabupaten Malang mendapatkan penghargaan Satya Lencana Kebaktian Sosial Donor Darah Sukarela. Penghargaan tersebut diserahkan langsung Presiden Republik Indonesia, Soesilo Bambang Yudhoyono (SBY) di Jakarta, kemarin. Mereka didampingi PMI Kabupaten Malang. Mereka rata-rata melakukan kegiatan donor darah kurang lebih selama 20 tahun. Hal ini dibenarkan Se kretaris PMI Kabupaten Malang, Aprilijanto. Dia menyebut, penghargaan itu diberikan SBY kepada pendonor yang tercatat di PMI Kabupaten Malang tercatat sudah melakukan kegiatan pendonoran darah sukarela lebih dari 100 kali. Mereka diberangkatkan Bupati Malang H Rendra Kresna di Pendopo Block Office Kepanjen. Para penerima penghargaan meliputi Drs. Noeryanto, MM, M.B.A (61 tahun), Ristanto (50 tahun), Sukariyanto (53 tahun), Tata Buana (55 tahun), Hariyanto (48 tahun) dan Subagyjono (45 tahun). Dari keenam orang ini yang paling banyak mendonorkan darahnya adalah Hariyanto yang tercatat sudah 107 kali. Dia sekaligus pendonor berusia paling muda dibandingkan lima lainnya. ‘’Kegiatan donor darah merupakan bakti sekaligus nilai perjuangan dengan bersedia mendonorkan darahnya hingga lebih dari 100 kali, itu berarti para pendonor kurang lebih 20 tahun mengabdi. Sedikit sekali orang yang memiliki kesempatan donor darah dikarenakan ketidaktahuan atau tidak mau,” ujar bupati saat melepas keenam pendonor darah ini. Terpisah, Sekretaris PMI Kabupaten Malang, Aprilijanto mengatakan, jika tahun lalu, jumlah peraih penghargaan ini totalnya lima orang. Pihak nya menilai, para penyumbang

KASUS YAONA

SIGIT ROKHMAD/MALANG POST

JELASKAN : Penyidik Polres Malang menyampaikan hasil penyelidikan yang sudah dilakukan pihak kepolisian.

Berharap Warga Temukan Bukti Baru WAGIR - Minimnya alat bukti yang dimiliki penyidik dalam mengungkapkan kematian Yaona Miatisari atau Ona, tidak membuat penyidik Polres Malang, patah semangat. Lebih-lebih, untuk mengeluarkan Surat Perintah Penghentian Penyidikan (SP3) terkait dengan kasus itu. “Kami masih belum terpikir untuk meng-SP3 kejadian itu. Kami akan berupaya semaksimal mungkin dengan tetap memberikan ruang gerak kepada warga, agar bisa memberikan temuan-temuan terbaru kepada penyidik terkait meninggalnya Ona,” kata Kasatreskrim Polres Malang, AKP M Aldy Sulaeman. Lantas, bagaimana dengan penanganan kasusnya?, Aldy mengurai, dengan tetap diberikannya ruang gerak bagi warga untuk mengemukakan temuan baru, tentu harapannya ada gambaran terang yang diberikan. Sehingga, kasus meninggalnya Ona, bisa segera terungkap. “Mudah-mudahan kesempatan yang diberikan ini bisa dimanfaatkan semaksimal mungkin. Sehingga, kasus ini bisa cepat terungkap sebagaimana yang diinginkan bersama,” paparnya. Masih menurut Aldy, hingga diundangnya penyidik ke Balai Desa Dalisodo, pihaknya masih terus berupaya untuk mencari alat bukti baru untuk bisa meningkatkan penyelidikan menjadi penyidikan. Karena, dari hasil otopsi yang dilakukan bahwa kematian Ona tidak diketahui. “Harapan kami memang pada hasil otopsi. Namun, dengan hasil yang dikeluarkan itu, tentu saja membuat penyidik harus mencari cara lain,” terangnya. Sebagaimana diberitakan, terkait meninggalnya Ona, penyidik pada Senin kemarin diundang warga untuk menjelaskan perkembangan kasus kematian korban. Dari undangan itu, warga masih menduga kematian korban akibat dibunuh dan sehingga marah dengan hasil otopsi. Karenanya, dibentuk tim dari desa untuk menyampaikan temuan-temuan baru. (sit/aim)

Pasar Singosari Harus Direvitalisasi Sambungan dari Halaman 22

ABROR/PRESIDENRI.GO.ID

PENGHARGAAN : Presiden SBY anugerahkan Tanda Kehormatan Satyalancana Kebaktian Sosial kepada para Donor Darah Sukarela 100 kali, Selasa (17/12) pagi, di Ruang Puri Agung, Hotel Sahid Jaya, Jakarta.

darah tersebut merupakan pahlawan kemanusiaan. Pasalnya, tanpa disadari mereka, para pendonor tersebut telah ikut mampu menyelamatkan nyawa manusia yang berada dalam kondisi kritis dan memberikan secara ikhlas

untuk kehidupan sesama. ‘’Semoga dengan raihan penghargaan ini juga mengajak dan menambah semangat masyarakat yang lain untuk ikut aktif dalam kegiatan donor darah. Hingga Desember tahun ini, jumlah

pendonor darah yang tercatat di kami kurang lebih sebanyak 3000 pendonor. Namun dari jumlah itu, sebagian ada berpredikat pendonor pasif, artinya tidak setiap tiga bulan sekali aktif mendonorkan darahnya,” terang April. (poy/aim)

Ditinggal Pergi, Maling Kuras Isi Rumah PAKIS-Nasib apes dialami Erli Kuswidrawati, 38 tahun warga Desa Tirtomoyo, Kecamatan Pakis, Selasa dini hari kemarin. Rumahnya yang ditinggal pergi dan hanya menyisakan baby sister untuk menjaga rumah, menjadi sasaran tamu tidak diundang. Akibat kejadian itu, korban pun mengaku mengalami kerugian sekitar Rp 25 juta. Masalahnya, seperti barangbarang elektronik miliknya seperti TV,

23

Ipad dan jam tangan Rolex, berhasil dibawa kabur pelaku yang diperkirakan lebih dari satu orang. Aksi pencurian pelaku, berhasil diketahui saat baby sister korban yakni Seputro, 57 tahun warga Desa Putukrejo, Kecamatan Kalipare terbangun dari tidurnya, sekitar pukul 04.00. Saksi yang tidur di kamarnya, terkejut mendapati kamar Erli dalam kondisi tidak terkunci. Padahal, korban saat

itu meningalkan rumah. Karena curiga, saksi mencoba memanggil juragannya itu. Hanya saja, tidak mendapatkan jawaban. Karena curiga, akhirnya kamar pun dibuka perlahan dan didapati sejumlah barang sudah acak-acakan. Kontan saja, saksi pun kemudian melaporkan kejadian itu kepada Erli. Selanjutnya, petugas yang juga diberikan laporan, turun ke lokasi untuk

memastikan kejadian. “Dari hasil olah TKP anggota, di duga pelaku masuk melalui kaca jendela kamar mandi korban. Begitu berhasil terbuka, selanjutnya pelaku mengambil barang milik korban. Masalahnya, dari beberapa lokasi yang diperiksa, terjadi kerusakan pa da kaca jendela kamar mandi,” ka ta Kapolsek Pakis, AKP Hery Purwanto. (sit/aim)

Lantas, bagaimana dengan sub terminal?, Miskari menjelaskan, filosofi dari sub terminal di masing-masing kecamatan untuk mendukung keberadaan pasar. Artinya, khusus sub terminal Singosari menjadi tugas serius dari Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika Kabupaten Malang. “Karena kondisi sub terminal sudah berada di satu kawasan dengan pasar, tentunya hal itu sudah sangat bagus. Karena filosofi dari sub terminal, untuk mendukung pasar atau memberikan kemudahan bagi pelaku pasar,” terangnya. Kalau pun keberadaan sub terminal Singosari kini sepi atau melenceng dari target, tentu perlu dilakukan pengkajian. Karena, pasti ada sesuatu yang menjadi kondisi itu tidak bisa berjalan maksimal. “Bisa jadi, lokasinya tidak ada halte. Atau, keberadaan halte di lokasi itu sangat minim. Akibatnya, angkutan lebih memilih bertumpuk di depan pasar dibandingkan dengan di sub terminal,” ungkap politisi dari FPKB itu. Ditanya lebih lanjut mengenai RDTR yang dibahas, Miskari mengurai, pada intinya seluruh kecamatan di Kabupaten Malang, harus mengantongi atau memiliki tata ruang. Sehingga, keberadaan kecamatan tidak terkesan jalan di tempat. “Mengapa kawasan Malang Utara yang didahulukan, salah satu alasannya karena kawasan tersebut pintu masuk Kabupaten Malang. Makanya, usai Kepanjen yang memiliki tata kota, kemudian kawasan Malang Utara yang diprioritaskan. Pertimbangan lain, kawasan Utara menjadi titik strategis segala pertumbuhan. Baik itu ekonomi, perumahan hingga pada industry. Makanya, menyesuaikan program dari provinsi dan rencana kedepannya yang ada tol pula, pembahasan mendesak harus diarahkan ke Malang Utara,” terangnya. (sit/aim)

REDAKTUR: MUHAIMIN, LAYOUTER: OLIS


24

RABU, 18 DESEMBER 2013

Semarak, Kosayu Green V SMPK Kolese Santo Yusup 1

KOSAYU GREEN V SMPK Kolese Santo Yusup 1 berlangsung sukses dan semarak. Sejumlah agenda kegiatan yang digelar sejak bulan lalu terlaksana dengan baik. Mulai kerja bakti membersihkan lingkungan sekolah dan sepanjang ruas jalan di sekitarnya, hingga kegiatan penghijauan dengan menanam 1000 bibit pohon di Lereng Gunung Banyak Kota Batu pada (23/11) lalu. Puncak acara kosayu Green pada Minggu (15/12) lalu, dimeriahkan dengan beragam perlombaan, penampilan kreatifitas dan jalan sehat. FOTO-FOTO DAN TEKS: IMAM WAHYUDI/ADV/MALANG POST

START: Kepala SMPK Kolese Santo Yusup 1, Drs. Lindung Ratwiawan memberangkatkan peserta jalan sehat yang juga ditandai dengan pelepasan burung merpati

JUARA: Para pemenang lomba fashion show dengan sertifikat dan trofi juaranya

KOMPAK: Siswa-siswi SMPK Kolese Santo Yusup 1 dalam kegiatan bersih lingkungan

PIMPINAN: Kepala SMPK Kolese Santo Yusup 1, Drs. Lindung Ratwiawan (kacamata) beserta Romo Yuki Hartandi, CDD saat menyaksikan penampilan para siswa

ATRAKTIF: Kelompok dancer SMPK Kolese Santo Yusup 1 juga tampil luar biasa

KREATIF: Group band Siswa-siswi SMPK Kolese Santo Yusup 1 saat tampil dalam Kosayu Green V

MEMUKAU: Salah satu aksi peserta fashion show dalam pentas Kosayu Green V

MERIAH: Kosayu Green V juga dimeriahkan bazar dengan bermacam jenis barang dagangan

SEMANGAT: Para siswa SMPK Kolese Santo Yusup 1 saat bersepeda ke lereng Gunung Banyak Kota Batu dalam kegiatan penghijauan

Sukses Tuan Rumah Launching PKH 2013

APA KABAR BU?: Menteri Sosial RI DR. Salim Segaf Al Jufri menyapa para penerima PKH yang diundang pada launching PKH di Pendopo Agung Kabupaten Malang kemarin.

LAUNCHING: Menteri Sosial RI DR. Salim Segaf Al Jufri memberikan pengarahan kepada undangan yang hadir.

SOLID: Perwakilan para kepala daerah di antaranya Wawali Kota Batu Punjul Santoso dan Wawali Kota Malang Sutiaji hadir dalam kegiatan launching.

KABUPATEN Malang dipercaya sebagai tempat berlangsungnya Launching Program Keluarga Harapan (PKH) tahun 2013 bagi Keluarga Sangat Miskin (KSM). Kegiatan yang bertempat di Pendopo Agung Kabupaten Malang, Jalan KH Agus Salim 7 Malang, tersebut dihadiri langsung Menteri Sosial RI, DR. Salim Segaf Al Jufri serta Wakil Gubernur Jatim, Drs Syaifullah Yusuf dan Dirjen Perlindungan dan Jaminan Sosial Kementrian Sosial, Andi ZA Dulung. Kabupaten Malang yang secara simbolis diterima Sekretaris Daerah, Abdul Malik mewakili Bupati Malang H Rendra Kresna tercatat sebagai penerima manfaat PKH terbanyak di pengembangan lokasi baru tahun 2013 di Provinsi Jawa Timur, yaitu sebanyak 34.286 KSM dengan jumlah bantuan sebesar Rp 20,46 Miliar.

AKRAB : Menteri Sosial RI DR. Salim Segaf Al Jufri, Wakil Gubernur Jawa Timur Drs Syaifullah ‘Gus Ipul’Yusuf dan Dirjen Perlindungan dan Jaminan Sosial Kementrian Sosial Andi ZA Dulung memimpin launching PKH 2013.

HANGAT: Sekretaris Daerah Kabupaten Malang Abdul Malik berjabatan tangan dengan Mensos di sela-sela kegiatan.

BANGGA: Para perwakilan kepala daerah dari 13 kabupaten/kota di Jawa Timur berkesempatan foto bersama Mensos.

FOKUS: Undangan yang hadir menyimak pengarahan dari Mensos dan Gus Ipul. TEGAP: Kepala Dinas Sosial Kabupaten Malang Sri Wahyuni Pudji Astuti bersama jajaran dari Kemensos saat bersama-sama menyayikan lagu Indonesia Raya. REDAKTUR: HALIM, LAYOUTER: OLIS/DJ REDAKT


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.