Mp2109

Page 1

TERBIT

24 HALAMAN

SENIN

Korane Arek Malang

21 SEPTEMBER 2015

HARGA Rp 4.000

Seribu Alhamdulillah dan Membuat Satu Langkah ISTRI teman baik Singapura saya masuk rumah sakit. Itu gara-gara asap dari Indonesia yang membuat langit negeri itu kelabu. Juga karena sang istri memang memiliki kelemahan di paru-parunya. Kemarin dia senang sekali. Bukan oleh kedatangan saya tapi karena angin berubah arah sejak dua hari lalu. Udara Singapura sudah lebih bersih. Sang istri

bisa meninggalkan rumah sakit. Dan balap mobil Formula 1 tidak jadi batal. Saya pun bisa menontonnya. Setelah lima tahun absen dari sirkuit F1. Bayangkan kalau sampai F1 batal gara-gara asap Indonesia. Hebohnya ke seluruh dunia. Wajah Indonesia akan tercoreng semoreng-morengnya. Saya juga memanfaatkan momen ini untuk bertemu banyak pelaku ekonomi.

Apalagi saya bisa nonton F1 dari ruang VVIP. Banyak CEO dari berbagai negara ada di situ. Saya ingin dengar pandangan mereka atas apa yang terjadi di Indonesia. Apa saja kekurangannya. Lalu apa yang harus dilakukan. Umumnya mereka merasa berutang. Begitu banyak keuntungan yang sudah pernah mereka nikmati dari kemajuan

ekonomi Indonesia. Khususnya dalam 10 tahun terakhir. Mereka tetap berharap jangan sampai Indonesia terpuruk. Apalagi hancur. Tapi mereka memang was-was. Terutama oleh sinyal-sinyal negatif yang mereka dengar: kegaduhan yang tidak henti-hentinya, pernyataan-pernyataan yang tidak mencerminkan stabilitas dan tidak adanya kepastian birokrasi. Baca Seribu... Hal. 11

Oleh : DAHLAN ISKAN

GAWAT ! AREMA KRISIS PEMAIN Satu Kaki di Semifinal Rawan Terjegal MALANG–Lupakan euforia kemenangan Arema Cronus atas Bali United Sabtu malam. Sebab, Singo Edan kini menghadapi dua krisis yang bisa merepotkan di leg dua babak delapan besar Piala Presiden 27 September nanti. Tim asuhan Joko “Gethuk” Susilo didera krisis defender sekaligus krisis kartu kuning! Terkait krisis kartu kuning,

Pelatih Arema, Joko “Gethuk” Susilo menyebut, ada tujuh pemain yang kini sudah mengoleksi satu kartu kuning. “Catatan ofisial tim, ada tujuh pemain yang kena kartu kuning. Dendi Santoso, Arif Suyono, Juan Revi, Kurnia Meiga, Ferry Aman Saragih, Fabiano Beltrame dan Samsul Arif Munip,” kata Gethuk kepada Malang Post, kemarin. Tujuh pemain tersebut samasama mengoleksi satu kartu kuning, dari tiga laga babak penyisihan dan sekali laga delapan besar Piala Presiden. Baca Gawat... Hal. 11

DICKY BISINGLASI/ MALANG POST

PACU ADRENALIN : Track yang menantang memacu adrenalin riders dalam Indonesian Downhill 76 Kejurnas 2015 Seri 4 Klemuk Batu, kemarin.

Kejurnas Downhill Indonesia 2015

Tercepat, Gagal Kudeta Men Elite

BATU-Indonesian Downhill 76 Kejurnas 2015 Seri 4, yang digelar di Bukit Klemuk Kota Batu berlangsung seru, kemarin. Olahraga yang memacu adrenalin ini, diikuti tak kurang dari 310 rider seluruh Indonesia dan manca

negara. Nomor Men Elite menyuguhkan persaingan yang seru dari riders. Di nomor ini, Khoiful Mukhib menjadi nomor satu dengan point 250, disusul Steven Wong PMJ dengan point 190. Sementara nomor tiga

Pernikahan Putra Pengusaha Iwan Kurniawan

diduduki Popo Ariyo Sejati dengan point 165. Tercecer di posisi empat, Yavento Ditra Pratama dengan point 139. Di Batu, Mukhib menggeser Popo Ariyo Sejati yang sebelumnya jawara di seri Sarangan. Baca Tercepat... Hal. 8

KEMARAU PANJANG

Meriah, Bertabur Artis Ibu Kota dan Pejabat GUEST GESANG/MALANG POST

TURUN GUNUNG : Darjoto Setyawan turun gunung dan bertemu Nirwan Dermawan Bakrie di Stadion Kanjuruhan Minggu (19/9) malam lalu.

Darjoto Bangunkan Singa Tidur BOLA panas konflik dualisme sudah bergulir. Kali ini, bukan tokoh biasa yang ikut campur tangan untuk penyelesaian polemik Arema. Bos besar, pria yang paling berkuasa di kepengurusan Yayasan Arema Indonesia, turun gunung untuk nggugah singo turu, yakni rekonsiliasi. Pria itu tak lain adalah Darjoto Setyawan. Dewan Pembina Yayasan Arema Indonesia yang secara hukum belum disahkan pengunduran dirinya. Sabtu malam lalu, dan sudah diterbitkan Malang Post dalam edisi Minggu kemarin, Darjoto

Ebes Ngalam Ayo Dukung Arema KANA : Bes, Arema krisis pemain mergo kartu kuning. EBES : Gawat, padahal penentuane nang Bali. KANA : Strategine Gethuk kudu ciamik bes. EBES : Selain strategi, Aremania wajib oket nang Ilab, dukung Arema. www.malang-post.com

@malang_post

siap mendorong penyelesaian polemik Arema, sekali untuk selesai selamanya. Banyak pihak sangat lega dengan kehadiran Darjoto. Sebab, power dan kuasanya sebagai Pembina Yayasan, jadi harapan untuk menghilangkan konflik dualisme selama-lamanya. Akun facebook Darjoto Setyawan langsung mengunggah wawancara Malang Post, kemarin. Beragam dukungan datang untuk upaya penyatuan Arema ini. lihat saja komentar yang diberikan akun bernama Risky Agung. Baca Darjoto... Hal. 11

BATU-Resepsi pernikahan Ie Indra Yogie Kurniawan dengan Yessica berlangsung megah di The Singhasari Resort, Batu, kemarin. Sejumlah pejabat negara hadir dalam resepsi putra tunggal sekaligus anak ke dua dari pengusaha Iwan Kurniawan dan Maylanie Lokadjaja tersebut.

Termasuk Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo. Jenderal bintang empat ini turut hadir dalam resepsi yang dihelat mulai pukul 18.00 tersebut. Gatot juga menyempatkan untuk foto bersama kedua mempelai dan keluarga. Kemegahan pernikahan Yogie dan Yessica ini sudah

bisa dirasakan sejak pintu masuk tempat resepsi digelar. Para tetamu disambut delapan wanita cantik, di area pintu masuk sebagai penerima ta­mu. Dengan senyum sangat ramah, wanita-wanita cantik ini mempersilahkan tamu undangan untuk masuk ke area resepsi. Baca Meriah... Hal. 11 AGUNG PRIYO/MALANG POST

DAMPAK KEMARAU: Tangki milik PMI Kabupaten Malang, ketika mendistribusikan air bersih ke Dusun Bandarangin, Desa Sumberejo, Pagak.

PMI Dropping Air Bersih ke Dua Desa DICKY BISINGLASI/MALANG POST

ARTIS IBU KOTA : Cita Citata dan Judika menghibur para undangan pada pesta pernikahan Ie Indra Yogie Kurniawan dan Yessica di The Singhasari Resort, Batu, kemarin.

Johan Untung, Perajin Bantengan dan Barongan Asal Kepanjen

Dari Niat Melestarikan, Jadi Bisnis yang Menjanjikan APA PUN usahanya, jika digeluti dengan serius pasti akan membuahkan hasil. Begitu juga dengan usaha kerajinan bantengan dan barongan, yang kini digeluti Johan Untung, 52 tahun. Berawal dari keinginannya untuk sekadar melestarikan kesenian daerah, namun kini justru menjadi sebuah usaha yang menjanjikan. Jalan Ketanen, RT04 RW05, Kelurahan Penarukan, Kecamatan Kepanjen inilah, tempat Johan Untung tinggal bersama keluarganya. Di rumah yang tidak begitu luas tersebut, bapak dua anak ini membuka usaha sebagai perajin kesenian bantengan dan bar-

MALANG–Kekeringan sampai saat ini masih terus melanda wilayah Kabupaten Malang. Dropping air bersih ke sejumlah tempat masih dilakukan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Malang. Kemarin, giliran wilayah Kecamatan Pagak yang mendapat bantuan air bersih dari PMI. Menurut Aprilliyanto, Sekretaris PMI Kabupaten Malang, ada dua desa di Kecamatan Pagak yang mengalami krisis air bersih. Yaitu Desa Pagak serta Dusun Sumberangin, Desa Sumberejo. Dua desa ini, mengalami kekeringan sejak sekitar tiga bulan lalu. Namun baru empat kali mendapat bantuan dropping air bersih. Baca PMI... Hal. 11

ongan. Berbagai macam bantengan dan barongan, terpampang di teras depan rumahnya. Termasuk kerajinan lainnya, seperti pecut, jaranan serta topeng malangan. “Usaha kerajinan bantengan dan barongan ini, saya geluti sejak sekitar tujuh tahun lalu,” ujar Johan Untung, kepada Malang Post. Sebelum menjadi perajin kesenian bantengan dan barongan, Johan bekerja sebagai sopir angkot, jurusan Malang-Blitar. Baca Dari... Hal. 11 AGUNG PRIYO/MALANG POST

TEKUN : Johan Untung, ketika membuat kerajinan bantengan dan barongan di rumahnya, serta hasil kerajinannya. email: redaksi@malang-post.com


senin, 21 SEPTEMBER 2015

2

lintas jatim

Risma Segera Pamitan

ATASI MACET: Mengaktifkan kembali jalur kereta api yang mengakses ke Tanjung Perak merupakan salah satu konsep transportasi Megapolitan Gerbangkertosusila.

Aktifkan Jalur Kereta Tanjung Perak Jatim Terapkan Transportasi Megapolitan Gerbangkertosusila Plus SURABAYA-Pemprov Jatim menetapkan pembangunan transportasi megapolitan. Ini merupakan jaringan transportasi yang membentang dari Surabaya ke utara hingga Tuban, Surabaya hingga ke Jombang. Selain itu Surabaya ke Malang dan Surabaya ke timur hingga ke Probolinggo. “Konsep ini merupakan bagian dari konsep transportasi kota Megapolitan Gerbangkertasusila plus,” kata Kepala Dishub LLAJ Jatim Wahid Wahyudi. Secara nasional, Rencana Tata Ruang Wilayah memang sudah ditetapkan

Megapolitan Gerbangkertasusila. Namun untuk Rencana Tata Wilayah Jawa Timur, Gerbangkertasusila yang terdiri dari Gresik, Bangkalan, Mojokerto, Surabaya, Sidoarjo dan Lamongan ditambah de­ngan greter Gerbangkertasusila yang ditambah hingga ke Malang, Probolinggo dan Tuban. Sebagai langkah awal mewujudkan konsep transportasi Megapolitan Gerbangkertasusila plus ini, pemprov saat ini juga telah mengusulkan reaktifasi dua jalur kereta api yaitu dari Jombang ke Babat, serta dari Babat ke Tuban.

Jalur rel Jombang-Babat, ha­rus segera dilakukan reaktivasi karena di Jombang saat ini berdiri kawasan industri baru dengan luas lahan mencapa 900 hektare. Selama ini, distribusi barang dari kawasan industri di Jombang ke Tanjung Perak masih mengandalkan jalur jalan raya sehingga menambah kepadatan dan polusi jalan. Dengan reaktivasi rel jalur Jombang-Babat, seluruh distribusi barang dari perusahaan di Jombang bisa dilakukan melalui jalur kereta dari Jombang ke Babat, lantas ke Lamongan, Gresik dan berakhir ke Teluk Lamong, Tanjung Perak.

“Begitu pula untuk reaktivasi jalur kereta Babat-Tuban juga harus segera dilakukan karena pertumbuhan industri di Tuban sangat pesat. Bahkan Semen Gresik di Tuban menjadikan jalur darat di kawasan ini selalu penuh dengan angkutan truk semen,” imbuhnya. Wahid mengatakan konsep ini telah disetujui Direktorat Jenderal Perkeretaapian dan kini mulai tahap perencanaan pembangunan. Reaktivasi dua jalur rel sendiri diharapkan segera rampung sehingga jalur ini tidak hanya bisa digunakan untuk distribusi barang melainkan juga bisa diguna-

kan untuk kereta penumpang yang rencananya memang akan didesain kereta listrik yang memutar dari SurabayaMojokerto-Jombang-BabatLamongan-Gresik-Surabaya. “Ke depan pemerintah memang menempatkan kereta api sebagai tulangpunggung angkutan darat untuk meringankan beban jalan serta mengurangi polusi,” ujarnya. Apalagi beban jalan di Jatim saat ini sudah sangat tidak proporsional dimana pertumbuhan kendaraan mencapai 12,5 persen, sedangkan pertumbuhan jalan hanya 1 per­ sen. (bjt/van)

Gubernur Ingatkan Serapan Anggaran Surabaya Segera Lantik Penjabat Kepala Daerah SURABAYA - Gubernur Jatim Dr H Soekarwo akan melantik empat penjabat (Pj) bupati untuk empat daerah di Jatim pada 28 September mendatang. Diantarannya penjabat Wali Kota Surabaya. Salah satu tugas yang diemban yakni mempercepat penyerapan anggaran. Mereka yang akan dilantik di gedung negara Grahadi Surabaya yakni Inspektur Provinsi Jatim Nurwiyatno sebagai Pj Walikota Surabaya, Pj Bupati Gresik Akmal Budianto (Kepala Badiklat Jatim). Selain itu Pj Bupati Situbondo Zainal Muhtadien (Asisten I Sekdaprov Jatim) dan Pj Bupati Jember Supaad (Kepala Dinas PU Bina Marga Jatim). Pelantikan Nurwiyatno bersamaan dengan habisnya masa jabatan Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini yang juga jatuh pada 28 September. Terkait pelantikan Nurwiyatno nanti, Gubernur yakin jika mantan Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah

(BPKAD) Provinsi Jatim ini dapat menjalankan tugas sebagai Pj walikota. “Saya rasa tidak perlu diberi arahan, Pak Nurwiyatno sudah tahu apa yang harus dia lakukan,” tegas Pakde Karwo, sapaan akrab Soekarwo. Dalam tugas yang akan diemban Nurwiyatno nanti, Pakde berharap Nurwiyatno dapat mengalokasikan dana serapan pemkot Surabaya yang masih rendah. “Harus ada pembagian mana penyerapan anggaran (langsung) dan mana penyerapan anggaran proyek atau tidak langsungnya,” tukasnya. Pakde juga mengatakan bahwa pembagian anggaran harus memiliki prosentase yang jelas. Misalnya, jika serapan baru terserap 30 persen, maka sisanya harus langsung segera dialihkan atau dianggarkan untuk yang lain. Serapan anggaran rendah bukan menjadi masalah besar, sehingga dia yakin Nurwiyat-

Soekarwo

no dapat mengatasinya. “Yang penting serapannya sudah sampai berapa, lalu uangnya sisa berapa pasti sudah ada perputaran di dalamnya,” tambahnya. Yang belum jelas hingga saat ini adalah pelantikan Pj Bupati Ngawi Sudjono (Kepala Baperpus Arsip Jatim). Padahal seharusnya pelantikan dilakukan saat gelombang pertama berbarengan dengan

Pj Wali Kota Blitar, Pj Bupati Ponorogo, Pj Bupati Lamongan dan Pj Wali Kota Kediri. “Sedangkan untuk Ngawi masih belum, semoga secepatnya yang Ngawi akan turun,” tutur Pakde. Sedangkan untuk pelantikan Pj gelombang ketiga akan digelar bulan Oktober 2015 mendatang. Kini nama-nama Pj-nya sudah disetor ke Kemendagri untuk dibuatkan SK pelantikan. Mereka adalah Kepala BP BD Jatim Sudharmawan menjadi Pj Bupati Sumenep, Asisten II Sekdaprov Jatim Hadi Prasetyo menjadi Pj Bupati Malang, Kepala Bapemas Jatim Zarkasi menjadi Pj Bupati Banyuwangi. Selain itu Kepala Bakesbangpol Jonathan Judianto menjadi Pj Bupati Sidoarjo, Staf Ahli Gubernur M Ardi Prasetyawan menjadi Pj Bupati Mojokerto, Kepala Dinas Pertanian Jatim Wibowo Ekoputro menjadi Pj Wali Kota Pa-

suruan dan Kepala Disbudpar Jarianto menjadi Pj Bupati Trenggalek. (bjt/van)

SURABAYA-Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini memastikan segera berpamitan dengan masyarakat Surabaya. Hal itu menyusul akan berakhirnya masa jabatannya. “Terkait Pj nanti ada waktunya saya sampaikan. Nanti juga akan saya sampaikan apa saja yang belum saya kerjakan di Kota Surabaya ini. Ini menyangkut hajat hidup masyarakat Surabaya. Ada saatnya saya dan Mas Wisnu akan jelaskan,” ujarnya saat konferensi pers di Hotel Sahid, Minggu (20/9) kemarin. Risma-Wisnu dalam konfe­ Tri Rismaharini rensi pers itu juga tidak mau berandai-andai dalam menghadapi kontestasi pilwali di periode kedua. Pihaknya menyerahkan sepenuhnya kepada tim sukses yang sudah terbentuk hingga tingkat TPS. Untuk mengantisipasi black campaign di Pilwali surabaya 2015, Risma tidak akan gentar. Dia mengaku akan terus maju dan berdoa. “Sebenarnya dulu saya banyak mengalami black campaign. Saya dulu sering dijebak-jebak saat turun ke masyarakat. Tapi, Tuhan menakdirkan saya menang mau gimana. Kalau sudah Tuhan menakdirkan mau apa,” katanya. Untuk diketahui, masa jabatan Tri Rismaharini sebagai wali kota Surabaya akan habis pada 28 September nanti. Karena tinggal menghitung hari, Risma mulai tampil tanpa ajudan. Sejak kemarin misalnya, satu demi satu fasilitas previlage sudah mulai ditinggalkan. Kehadirannya di Hotel Sahid saat konsolidasi dengan tim pemenangan, petahana yang maju kembali di Pilwali 2015 ini sudah tanpa pengawalan dan ajudan. Tidak hanya itu, dia juga sempat berseloroh bahwa sekarang dia sudah membawa tasnya sendiri tanpa dibawakan ajudan. “Saiki wes gowo dewe rek (sekarang sudah membawa sendiri),” ujarnya sambil membawa dua tasnya sendiri beranjak dari tempat konferensi pers. Kemarin, Risma juga tidak membawa mobil dinas plat merah yang biasa dia pakai. Di dalam mobil itu, dia juga hanya ditemani sopir pribadinya. (ss/van)

Uji Coba Trans Sidoarjo Dibayangi Demo SIDOARJO- Meski masih menuai protes para sopir angkutan umum, Dishub Kabupaten Sidoarjo akan melakukan uji coba Bus Trans Sidoarjo (BTS), Senin (21/9) hari ini. Rencananya uji coba berlangsung hingga tiga bulan mendatang. Jumlah BTS yang akan dioperasikan sebanyak 10 armada dari sebanyak 30 armada bus bantuan Kementerian Perhubungan. Agar menarik minat penumpang, hari pertama uji coba digratiskan untuk masyarakat umum. “Hari pertama uji coba memang kami rencanakan gratis dalam waktu sehari. Setelah peresmian, Dishub menetapkan tarif BTS jarak dekat dan terjauh seharga Rp 5000 sekali jalan,” ujar Kepala Dishub Joko Santosa, kemarin. Menurut Joko, BTS bisa lebih murah dan hemat ketimbang menggunakan kendaraan pribadi. Bus yang nanti akan dikelola PO Damri itu bisa mengangkut sampai 60 penumpang. “Dengan BTS ini, harapannya bisa mengurangi kemacetan terutama di jam berangkat dan pulang kerja,” imbuhnya. Keberadaan BTS menuai kecaman dan penolakan dari ribuan sopir dan pengusaha angkutan kota (angkot) dan bison jurusan Malang-Surabaya. Mereka juga mengancam akan menggelar unjuk rasa bila uji coba ini langsung menggangu pendapatan mereka. “Kami tetap menolak BTS, karena mendatangkan ancaman bagi keberlansungan angkot,” ujar Koordinator angkot Joyoboyo Sidoarjo Porong (JSP), Junaedi. Junaedi mempersilahkan BTS diujicobakan untuk tiga bulan ke depan. Namun, pihaknya memastikan akan turun ke jalan kalau operasional BTS ini langsung membawa dampak buruk bagi mereka. (bjt/van)

Anggota Fatayat Diajak Jadi Sosial Entrepreneur SURABAYA- Fatayat NU diajak menjadi sosial entrepreneur dalam memandirikan ekonomi perempuan di era MEA. Selain itu juga harus meningkatkan kapasitas diri sesuai bidang pekerjaan. Hal itu disampaikan Menteri Tenaga Kerja, M Hanif Dakhiri dalam diskusi panel denga para peserta kongres Fatayat NU XV, di asrama haji Jalan Sukolilo Surabaya, kemarin. Menteri Hanif mengatakan peranan perempuan dalam menghadapi era MEA yakni harus bisa makin fokus pada upaya untuk peningkatan kompetensi maupun juga sertifikasi profesi. Sehingga mereka bisa mengakses pasar kerja.”Dan mereka juga harus mempunyai modal sosial untuk menjadi sosial entrepreneur sehingga bisa membangun wirausaha,”

DUNIA KERJA : Menteri Tenaga Kerja, M Hanif Dakhiri mengingatkan tentang pentingnya kompetensi.

tuturnya. Dia menambahkan bahwa pada intinya, pemerintah ingin menjadikan perempuan sebagai salah satu kelompok atau

SDM yang memiliki kesempatan kerja yang sama dengan kaum laki-laki. “Jadi urusan soal peningkatan kompetensinya ini yang

kita kejar terus, agar mereka juga lebih bisa berkompeten, mereka bisa lebih profesional sehingga mereka ini bisa memiliki daya saing untuk masuk di pasar kerja baik dalam negeri maupun luar negeri,” imbuh Menteri hanif. Lebih lanjut dia menegaskan bahwa dari kongres Fatayat NU XV ini, Fatayat bisa menjadi ujung tombak dari peningkatan kompetensi perempuan. Terutama di lingkungan Nahdlatul Ulama dan juga di masyarakat Indonesia. “Kita ingin semua perempuan bisa mengakses jenisjenis pekerjaan yang lebih baik, pekerjaan yang skill, pekerjaan yang profesional dan yang pasti bukan pekerjaan yang asal-asalan,” pungkasnya. (bjt/van) REDAKTUR: vandri, LAYOUTER: kurdi


SENIN, 21 SEPTEMBER 2015

3

Best Western Kemayoran

Roasted Crispy Peking Duck, Menu Spesial September JAKARTA – Indonesia memiliki beragam sajian khas yang patut dicoba. Termasuk pula masakan daging bebek yang bisa diolah dengan sangat empuk dan terasa gurih. Variasi olahan daging bebek itu, kini makin gampang dijumpai, sehingga lidah pun bisa dimanjakan kelezatannya. Salah satung Bebek Peking. Best Western Kemayoran Hotel Ja-

karta, di September ini pun menyiapkan olahan daging bebek dengan nama Roasted Crispy Peking Duck. Menu tersebut, bisa dipesan di Onyx Restaurant. “Bulan ini kami menawarkan spesial menu bintang empat dengan harga terjangkau, Roasted Crispy Pecking Duck,” ujar Marcom Supervisor Best Western Kemayoran Hotel, Benita Wangsareja.

Menurut dia, sajian ini menawarkan rasa yang lezat. Selain itu, dengan proses memasak yang khusus, tercipta tekstur rasa crispy di luar dan rasa juicy di dalam daging. Sajian yang siap memanjakan lidah. Dia menuturkan, selain menu bebek, Onyx Restaurant juga memiliki minuman andalan, yakni Mango Planter’s Punch. Minuman ini siap menyejuk-

kan dan mewarnai hati setiap penikmat sajian di hotel itu. Bagi Anda yang merasa penasaran dan tidak sabar mencicipi menu, juga akan digoda dengan adanya spesial diskon sebesar 10 persen. Caranya dengan memfoto sajian tersebut serta mengupload hasil foto selfie maupun wefie di akun mesia sosial Best Western. (ley/han)

best western for malang post

DISKON: Bagi tamu yang selfie dan meng-upload hasil foto di akun media sosial akan mendapatkan diskon 10 persen.

Plus Minus The Fed Tahan Suku Bunga JAKARTA- Keputusan bank sentral Amerika Serikat (AS), The Federal Reserve (The Fed) yang menahan suku bunga membuat dampak positif dan negatif. Beberapa spekulasi makin bermunculan pasca pengumuman The Fed, ada yang memperkirakan suku bunga AS naik tahun ini namun ada juga yang meyakini tahun depan. Direktur Eksekutif Mandiri Institute, Destry Damayanti mengatakan soal bunga The

Fed yang tidak berubah, dampak negatifnya bagi Indonesia membuat ketidakpastian, namun ada sisi positifnya.Menurut Destry efek positifnya memberikan waktu pada BI atau pemerintah untuk fokus membuat kebijakan domestik sehingga tidak dipengaruhi tekanan oleh The Fed. "Kalau bunga The Fed naik, dalam short time kalau ada gejolak kita bisa duga," kata di acara diskusi Energi Kita di Gedung Dewan Pers, Jalan Kebon Sirih,

Jakarta, Minggu (20/9/2015). Ia menambahkan dampak negatifnya adalah ketidakpastian akan timbul, karena ada yang meyakini pada Oktober bunga The Fed akan naik. Namun ada yang meyakini bunga The Fed baru akan naik tahun depan. "Saya melihatnya nggak mungkin pada 2015 naik, karena Amerika hati-hati dengan situasi ekonomi Cina yang ekonominya melambat dalam. Sekarang dia (Cina) sudah all out, menurunkan

net

DISKUSI: Direktur Eksekutif Mandiri Institute, Destry Damayanti dalam sebuah acara.

suku bunga, menurunkan pajak penjualan, PPh segala macam, tapi kurang berhasil," katanya seperti dilansir detikfinance. Menurutnya dengan melihat ekonomi riil Cina yang masih melemah ada kemungkinan Cina terus melakukan depresiasi mata uang untuk mendorong ekspornya. Dampaknya bagi Amerika dan Eropa, barangbarang impornya kurang kompetitif dengan Cina, saat AS menaikkan suku bunga. "Amerika bakal mikir, kalau saya naikin bunga , investasi saya pasti kena. Investasi berarti kena ke sisi supply Amerika. Jadi sementara si Cina ini terus masuk dengan barang yang lebih murah karena ada depresiasi Yuan tersebut. Akhirnya, aku melihat di Amerika ada kemungkinan untuk menggeser lebih lama lagi kenaikan The Fed," katanya. Ia mengatakan saat ini BI memang masih fokus untuk menekan sisi permintaan (demand) dolar AS dalam mengantisipasi tekanan dari The Fed terkait menjaga rupiah. Misalnya soal pembatasan transaksi dolar AS maksimal US$ 25.000 per bulan di dalam negeri. "Kami berharap kebijakan ini juga dikembangkan dari sisi supplynya. Yang dilakukan BI sekarang adalah memperkaya instrumen moneternya. Sekarang belum," katanya. (dtc/han)

Abah: Berikan Perjuangan Terbaik

Ipunk Purwanto//Sisca/Malang Post

PEMBUKAAN: Pembukaan konferensi PGRI 2015 berlangsung hidmat. Hadir Wali Kota Malang HM Anton, Kapolres Malang Kota AKBP Singgamata, Kepala Diknas Kota Malang Zubaidah, dan wakil PGRI Jatim.

Kadiknas Zubaidah

MALANG- Wali Kota Malang H Moh Anton membuka secara resmi Konferensi PGRI Kota Malang di Hotel Regent, Sabtu (19/9/15). Dalam sambutannya, ia mengingatkan bahwa tantangan perjuangan guru sekarang ini sangat berat. Karena itulah, PGRI harus bisa menjadi wadah guru berjuang dan memberikan yang terbaik. ”Saya berharap kepengurusan PGRI yang baru ini bisa memberikan warna tersendiri bagi dunia pendidikan Kota Malang,” ungkapnya. Abah Anton, sapaan akrabnya menuturkan, maju tidaknya pendidikan sangat tergantung pada insan pendidikannya. Pemkot Malang bahkan sudah sangat memberi perhatian kepada sektor pendidikan. Dalam hal anggaran, pemkot memberikan perhatian lebih besar untuk sektor pendidikan dan kesehatan. ”Pemkot berkomitmen kepada dunia pendidikan ini, karena pendidikanlah yang akan mengantarkan anak cucu kita menjadi generasi harapan bangsa,” pesannya. Dalam acara pembukaan tersebut hadir pula Kapolres Malang Kota AKB Singgamata. Selain itu, perwakilan dari PGRI Jawa Timur Ursula ririn Marina SH MPd mengingatkan bahwa PGRI adalah organisasi profesi dan perjuangan. Amanat Pengurus Besar (PB) PGRI adalah agar pengurus selalu peduli, mampu dan mau serta meluangkan waktu. Salam perjuangan dan yel-yel PGRI menggema di hall Regents Park Hotel. Pengurus baru yang solid dan handal berikrar untuk siap mengemban amanah dan bekerja dengan maksimal demi mewujudkan Kota Malang Bermartabat, Ceria, Cerdas Cemerlang. (oci/adv)

Pimpin PGRI Kota Malang MALANG- Sidang Pleno ke-IV Konferensi Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) yang diselenggarakan di Hotel Regent Malang, Sabtu (19/9/15) menghasilkan sebuah keputusan baru mengenai struktur pengurus baru PGRI Kota Malang dengan menobatkan Dra. Hj. Zubaidah, M.M., sebagai ketua baru pengurus harian PGRI Kota Malang. “Dengan amanat dan tang-

gung jawab ini, saya hanya berharap seluruh anggota dan pengurus dapat saling bekerja sama dalam meningkatkan mutu pendidikan dan kesejahteraan guru yang menjadi prioritas PGRI ini,” ungkap Zubaidah sesaat setelah dilantik. Ia berharap kedepannya akan membawa PGRI melaksanakan berbagai program yang menekankan pada kesejahteraan guru dan peningkatan kerja tenaga

pendidikan bagi mutu pendidikan di Kota Malang. Sementara itu, Tri Suharno, Wakil Ketua I terpilih menjabarkan, dari hasil konferensi yang diselenggarakan tiap tahun ini, pembahasan yang menjadi pedoman perencanaan program PGRI kedepan adalah salah satunya mengenai penggalakan program guru membuat jurnal dan karya ilmiah. Hal ini menurutnya menjadi salah satu program yang akan dilakukan dalam jangka pendek kepengurusan baru

PGRI Kota Malang. “Menggalakkan program penggarapan jurnal ilmiah pada guru-gur dapat membantu guru-guru untuk naik pangkat. Maka, kami akan membuat program yang akan mewadahi hal tersebut,” tandasnya seusai pelantikan pengurus baru PGRI Kota Malang periode 2015 – 2020. Ia menjelaskan, program yang menjadi fokus pengurus PGRI Kota Malang akan selalu berkutat pada peningkatan kesejahteraan guru beserta kompetensinya.

Tinggal bagaimana nantinya perancangan program akan dilakukan, masih butuh perencanaan lebih lanjut. Pengurus inti terpilih lainnya yang akan ikut mendampingi Zubaidah pada periode 2015 – 2020 ini diantaranya adalah Drs. H. Tri Suharno, M.Pd sebagai Wakil Ketua I, Drs. H. Moch. Sulthon, M.Pd sebagai Wakil ketua II, Drs. H. Burhanuddin, M.Pd sebagai Sekretaris, Dra. Muntmainnah Amini sebagai Bendahara dan Wakil bendahara Isnaini. (mg9/adv/oci)

Ipunk Purwanto//Sisca/Malang Post

PELANTIKAN: Pengurus baru PGRI Kota Malang (ki-ka) Drs. Tri Suharno M.Pd, Dra Zubaidah MM, Drs. Sulthon M.Pd.

REDAKTUR: dewi yuhana/ oci , LAYOUTER: hary


SENIN, 21 SEPTEMBER 2015

4

Komik Nusantara

Bersambung @malang_post

@malang_post

#malangpost

#komiknusantara

#teguhsantosa

#komikmalangan

Dendang Lagu Kebangsaan Pilar Demokrasi PERJALANAN lagu perjuangan yang melantun di bangku sekolah gaungnya semakin berkurang, teriring waktu yang terus berkembang. Padahal pengenalan lagu-lagu perjuangan oleh guru adalah cara “heroik” mengantarkan anak menuju imajinasi atas keadaan, kebendaan, dan kepemilikan negara. Anak-anak akan merespon dan menjadi perhatian pada guru dan juga orangtua ketika mereka mendengar tangan bertepuk mengiringi nyanyian. Lagu memberi cara melihat oleh pikiran sebelum mata yang menemukan bentuk pasti. Lagu melihat dengan cara mereka-reka sebelum menemukan kepastian visual. Dalam perjalanan pembelajaran yang bernama sekolah di Indonesia adalah tema besar yang mesti direkam dalam ingatan. Indonesia bukan sekadar tempat atau ruang. Lagu telah memberi imajinasi Indonesia sebagai sebuah gagasan besar. Bertahun-tahun di bangku sekolah, niat mengantarkan sebagai bagian dari pendidikan lagu menjadi sebuah cara klasik untuk mengenali bentuk Indonesia yang selalu dilekatkan pada identitas. Di sekolah, Indonesia pun lebih sering dijadikan materi demi pemahaman yang tidak kabur. Indonesia harus nyata sebagai manifestasi kembang cinta Tanah Air dan karakter. Hal inilah yang kini kembali didengungkan oleh Kemendikbud, yang dibuktikan dengan diterbitkannya aturan baru berupa himbauan agar sekolah memperdengarkan lagu-lagu nasional di sekolah. Seperti Lagu Indonesia Raya (WR Supratman), Bagimu Negeri (Kusbini), Maju Tak Gentar (C Simanjuntak), dan Syukur (H Mutahar) ketika jam sekolah berakhir. Mendikbud beralasan bahwa lagu ini akan bertaut dengan akhlak terpuji dan cinta Tanah Air. Jika dihitung, masing-masing lagu nasional ini akan dinyanyikan puluhan

kali selama seminggu. Berangkat dari urutan lagu, kita bisa membayangkan bahwa Indonesia Raya menjadi pembuka dari segala urusan mengenai motivasi belajar, keindonesiaan, dan kebangsaan. Indonesia Raya hampir terdengar resmi dan formal seperti saat dilagukan dalam upacara bendera. Bagimu Negeri memberikan narasi pengabdian kepada Tanah Air dengan menjadikan belajar sebagai tugas besar, seperti dipropagadakan oleh pemerintah bahwa tugas sebagai pelajar adalah belajar. Maju Tak Gentar sebagai bentuk pemompa semangat agar belajar di kelas tidak nglokro. Isi ulang energi dibutuhkan mengingat waktu semakin siang. Kita tentu hafal lirik lagu yang pernah dihimpun M Pardosi Siagian dalam buku Indonesia yang Kucintai (1975); Maju tak gentar, membela yang benar/ Maju tak gentar, hak kita diserang/ Maju serentak, mengusir penyerang/ Maju serentak, tentu kita menang/… Anak-anak harus bergerak maju meneruskan laku kebenaran belajar di kelas, mulai dari mendengarkan guru, mencatat pelajaran, mengerjakan soal, dan ulangan. Di akhir, lagu Syukur seolah mengalami ambiguitas antara ucap syukur atas keberkahan sekaligus ucap lega karena peristiwa sekolah yang membebani telah berakhir. Syukur menjadi jalan terang untuk kembali ke rumah setelah bertarung habis-habisan di kelas. Menjadi cukup berisiko ketika akhirnya lagu-lagu malah membawa misi membebani. Sekolah dengan segala tugas dan kewajiban masih ditambah lagi dengan lagu-lagu nasional yang seringkali bernada militeristik, keras dan tegas. Penghormatan wajib diberikan demi membentuk penghayatan bentukan, hampir terjadi keterpaksaan oleh rutinitas. Keseringan ini sulit memberikan

Info Penting a Redaksi menerima tulisan artikel dan foto lepas dari pembaca. a Topik artikel tentang masalah yang sedang aktual,

baik nasional maupun lokal.

a Panjang artikel minimal 850 kata. a Artikel dan foto dikirim ke email redaksi@malang-post.com

SIUPP No: 369/SK MENPEN/SIUPP/1998 Tanggal 17 Juli 1998 Penerbit: PT. Malang Pos Cemerlang Rekening BCA KCP Gatot Subroto no. 400.310.35 98 g

g

REDAKSI / SIRKULASI / IKLAN Jl. Raya Sawojajar Ruko WOW Cluster Apple No. 1-9 Malang Telp. 0341-725077 (Iklan, Sirkulasi) 0341-723444 (Redaksi)

g

BIRO BATU Jalan Diran 1B Telp: (0341) 592967 Batu

PERWAKILAN JAKARTA Gedung Graha Pena Lt VI, Jl. Kemayoran Lama No. 12 Telp/Faks (021) 53699683 (Hendra)

Oleh:

Dra. Endang Prapti S.A Guru SMP Negeri 1 Turen Kab. Malang

kebermaknaan lagu secara mendalam, justru memberikan kejengahan dan kebosanan. Sebagai puncak kebosanan, terjadi penghindaran pada lagu setelah masa sekolah berakhir. Lagu sudah tidak menjadi penting lagi karena terlalu sering diperdengarkan, berkurang wibawa, dan kesakralan. Perubahan Dalam memori berlagu, fase perubahan memang tidak bisa terhindarkan. Secara bertahap, pikiran melakukan seleksi alam atas lagu yang patut didengarkan bertaut dengan perjalanan waktu, umur dan juga kondisi psikologis. Di masa kanak-kanak, lagu memberikan nuansa kegembiraaan dan keriangan. Anak-anak membutuhkan pelajaran mengenal sekitar. Lagu menjadi mediasi penting karena mudah diingat lewat pengulanganpengulangan di keseharian. Menuju remaja, lagu mulai mengalami perubahan kepada hal yang lebih serius. Anak remaja tidak lagi menyanyikan lagu Balonku, Bintang Kecil, Bebek Adus Kali, Padang Bulan, Pitik Cilik, Topi Saya Bundar, Kebunku, atau Pelangi. Namun, anak dan lagu-lagu anak hampir bermemori dekat. Ketika mereka mendengarkan lagu, mereka hampir selalu memiliki memori personal. Lagu menarasikan alam dan benda-benda di sekitar yang dapat dijumpai dalam kehidupan harian. Para remaja seringkali menemukan ganti lagu saat mereka mulai merasakan kehidupan ala remaja. Lagu-lagu pop mulai diperdengarkan sebagai representasi fase memasuki dunia baru penuh kejutan dan gugatan. Tidak mengherankan ketika anak-anak remaja mulai mengidolakan dan mengoleksi album atau poster para penyanyi solo, grup vokal atau band. Mereka merasa memiliki lagu-lagu ini karena merasa mengalami apa yang dikisahkan lagu. Anak-anak merasa mendapat

PEMBINA: Dahlan Iskan KOMISARIS UTAMA: H Zainal Muttaqien WAKIL KOMISARIS UTAMA: H Imawan Mashuri KOMISARIS: Hj Dewanti Rumpoko, H Husnun N Djuraid DIREKTUR UTAMA: H Juniarno D Purwanto DIREKTUR: H Sudarno Seman Pemimpin Redaksi: R Sri Nugroho Senior Editor: Sunavip Ra Indrata Manajer Iklan: H Edi Iswanto Manajer Pracetak: Yudi Armadioka

kesamaan dengan tokoh dalam lagu yang seringkali dikisahkan sedang patah hati, jatuh cinta, kasih terpendam, pengharapan pada masa depan, semangat berteman, dan meraih cita-cita. Lagu ini terkadang menjadi abadi. Bermula dari lagu inilah bisa terjadi letupan emosi yang bermanfaat, kebahagiaan, sekaligus penghancuran karena ketidaksiapan psikologis. Ingatan pada lagu bisa menyebabkan semangat atau malah kekacauan berpikir. Hal pasti, lagulagu ini mampu membentuk rasa mendalam. Di lagu nasional, memori terbentuk hampir selalu kolektif. Lagu-lagu selalu dinyanyikan bersama dalam paduan suara atau tim bernyanyi. Lagu jarang sekali memiliki nuansa personal. Meski lagu-lagu menggunakan diksi “aku” atau “kita”, memori itu hampir terlalu besar dan kabur. Indonesia atau Tanah Air seperti apa yang dikehendaki dalam lagu jika pelantun tidak memiliki kelengkapan kesejarahan, kisah, atau cerita. Lagu-lagu baru sampai menyampaikan pesan atau slogan. Anak-anak tidak terlibat langsung dalam lagu kecuali sebagai gerakan kolektif sebagai bagian dari anak bangsa atau atas nama kewarganegaraan. Apakah anak sekolah juga akan ekspresif saat mereka melantukan lagulagu nasional? Gairah menunjukkan ketertarikan dengan mengulangulang lagu setiap waktu sebagai jalan mengantarkan semangat, masih menjadi rahasia. Lagu nasional justru kalah bersaing dengan lagu-lagu pop atau dangdut masa kini. Tugas sekolah atas inisiatif itu memang berisiko. Kepala sekolah dan juga jajaran guru terhormat harus mampu merinci lagu dalam kehidupan. Menautkan dengan kondisi ragawi dan psikologi. Tubuh dan jiwa membutuhkan musik, sebagai penentram dan pembasuh. Lagu yang tepat, tentu tidak setiap anak memiliki kesamaan, berhak memilih. Lagu tidak sekadar menjadi alat untuk menjawab kemungkinan nasionalisme yang semakin menghilang. Sedangkan kita tahu, bahwa kebanyakan sekolah di Indonesia mulai bermisi menginternasional mulai dari kegiatan sekolah, bahasa, pelajaran, dan rencana studi masa depan.(*)

Manajer Umum dan Keuangan: Laily Junaida Manajer Pemasaran: Buari Redaktur Pelaksana: Bagus Ary Wicaksono, Dewi Yuhana, Slamet Prayitno Sekretaris Redaksi : Jon Soeparijono Redaktur: Mahmudi Muchid, Samsulyono, , Muhaimin, Febri Setyawan, Noer Adinda Zaeni, Sumarga Nurtantyo, Abdul Halim Staf Redaksi: Lailatul Rosida, Hary Santoso, Ira Ravika, Vandri Battu,

#komikwayang

Kampanye Tanpa Gaduh SUDAH beberapa pekan ini kampanye Pilkada Kabupaten Malang dimulai, tapi gaungnya masih belum kelihatan. Banyak perubahan yang terjadi dalam Pilkada serentak yang dimulai tahun ini, diantaranya tata cara kampanye yang lebih banyak diatur oleh KPU, pasangan calon hanya melakukan kampanye sesuai jadwal yang sudah disusun. Soal alat peraga kampanye (APK), pasangan calon dilarang membuat dan memasang sendiri di tempat yang dikehendaki seperti sebelumnya, tapi semuanya sudah dibuatkan oleh KPU lengkap dengan pemasangannya. Dengan demikian, ada asas keadilan terutama dalam pemasangan APK, karena semua peserta mendapat kesempatan yang sama menampilkan profilnya dalam baliho di tempat umum. Banyak dampak yang ditimbulkan dari aturan baru ini, diantaranya kondisi daerah relatif bersih dari gambar pasangan. KPU hanya memasang gambar semua peserta di lokasi yang ditentukan, tidak di sembarang tempat. Dengan demikian, tidak ada lagi perlombaan memasang APK sebanyak mungkin di tempat umum. Dilihat dari segi estetika, aturan ini sangat bagus untuk menghindarkan pemandangan yang tidak sedap akibat gambar peserta Pilkada yang tidak teratur tanpa kegaduhan. Sebelumnya, peserta yang memiliki modal besar bisa memasang APK sebanyak mungkin di berbagai lokasi yang strategis, tapi sekarang tidak bisa lagi, semua harus dilakukan oleh KPU. Setidaknya sampai saat ini kita tidak menyaksikan perang tanda gambar peserta Pilkada Kabupaten Malang yang biasanya mengganggu ketertiban dan keindahan kota. Perang baliho dan spanduk tidak bisa dihindarkan lagi, belum lagi selebaran dan APK yang lain. Aturan baru ini memaksa peserta Pilkada harus memutar otak untuk mencari metode kampanye yang efektif untuk menarik massa. Kampanye dengan model mengumpulkan massa di tempat terbuka sudah tidak menarik lagi, karena butuh energi yang besar untuk bisa mengumpulkan massa. Bukan perkara yang mudah mengumpulkan massa di satu tempat, kecuali kalau mereka mendapat imbalan. Imbalan bagi peserta kampanye ini sudah menjadi hal yang biasa dalam perhelatan politik sehingga kalau tetap dipaksakan harus berani keluar banyak uang. Padahal, efektifitas kampanye tersebut tidak terlalu besar, hanya sebagai ajang show of force. Melihat wilayah kabupaten Malang yang sangat luas, peserta Pilkada harus bekerja keras untuk bisa menjangkau semua wilayah dalam rangka mengenalkan diri kepada para calon pemilih. Kita hanya bisa membayangkan, betapa repotnya berkampanye dari satu kecamatan ke kecamatan lain yang jaraknya sangat jauh. Kalau peserta Pilkada bermodal cekak, tentu akan sulit untuk menyapa calon pemilihnya di semua wilayah. Bagi yang bermodal besar pun dibutuhkan stamina yang prima agar bisa menjalani semua kegiatan mengunjungi calon pemilih. Inilah konsekuensi yang harus ditempuh oleh para calon yang ingin menjadi orang nomor satu di kabupaten Malang. Waktu yang disediakan untuk kampanye ini pun sangat panjang, sampai Desember mendatang. Harus ada manajemen yang baik agar bisa menjalankan semua kegiatan itu sampai akhir. Ini ibarat lomba marathon dengan jarak yang jauh, harus bisa menjaga stamina agar bisa sampai di finis dengan semangat sebagai pemenang. Tapi ingat, dalam setiap perlombaan hanya ada satu pemenang. (redaksi@malang-post)

Agung Priyo, Tommy Yuda P, Yudistira Satya WW, Stenly Rehardson, Binar Gumilang Redaktur Foto: Guest Gesang Fotografer: Dicky Bisinglasi, Ipunk Purwanto Information & Technologi: Jl Junaedi (koordinator), Nyono Juari Tim Artistik: Kurdiyanto, Achmad Muzamil, Eko Abdi Hasyim, Siti Nurchasanah, Angga Wijanarko, Tri Haryanto Iklan: H Iswanto, Ismadi, Zainal Arifin, Imam Wahyudi

Corporate Lawyer Jawa Pos Group: Dr Harris Arthur Hedar SH MH Sirkulasi: Wiyono (koordinator), Sirhan Sahri, Ronny, Hendro, Moch Suadi, Lutfi, Yunindra, Arief Nur Handika Pengembang Usaha: Taufikur Rahman (koordinator), Sinyo Suwignyo Umum dan Keuangan: Syafiudin (koordinator), Huda, Nur Towilir (Iklan), Reni SP (sirkulasi), Siti Muzayanah, Sujono, Bambang TL.

Wartawan Malang Post dilengkapi tanda pengenal dan tidak diperkenankan menerima atau meminta uang dan barang apa pun dari narasumber. Redaksi menerima Artikel dan Opini. Panjang naskah artikel tidak lebih dari satu Halaman dan tidak mengandung SARA. Kirim bersama Flash Disk/CD ke Malang Post, Jl. Raya Sawojajar Ruko WOW Cluster Apple No. 1-9 Malang Telp. 0341-723444 atau lewat e-mail: redaksi@malang-post.com, Website: www.malang-post.com Tulisan atau foto dengan kode sirkulasi, advertorial dan society adalah iklan. REDAKTUR: HUSNUN, LAYOUTER: SLATEM


SENIN, 21 SEPTEMBER 2015

Daftar Harga

LG

Samsung STENLY REHARDSON/ MALANG POST

Galaxy Young Galaxy Star Galaxy Tab 3 (10.1) Galaxy Tab 4 10 Galaxy Tab 4 7 Galaxy Ace 4 Galaxy Mega 2 Galaxy Grand 2 Galaxy S5 Galaxy Note 4 Galaxy Core 2 Galaxy Tab S Galaxy J1 Galaxy V Galaxy Grand Prime Galaxy A3 Galaxy A5 Galaxy E5 Galaxy E7 Samsung S6 Samsung S6 Edge

BESAR: Teknologi yang dibenamkan dalam tablet tipis ini adalah kebalikannya, super besar.

5

Rp 950.000 Rp 750.000 Rp 3.999.000 Rp 4.499.000 Rp 3.099.000 Rp 1.199.000 Rp 3.150.000 Rp 2.499.000 Rp 6.299.000 Rp 7.299.000 Rp 1.699.000 Rp 4.999.000 Rp 1.450.000 Rp 1.099.000 Rp 2.250.000 Rp 3.100.000 Rp 4.500.000 Rp 3.099.000 Rp 3.999.000 Rp 7.999.000 Rp 11.249.000

LG G2 LG Pro Lite LG Nexus 5 Optimus L7 II LG L90 LG G3 16 GB LG G3 32 GB LG Beat LG Bello LG Magna LG Leon LG G4

Rp 5.199.000 Rp 2.199.000 Rp 4.499.000 Rp 1.050.000 Rp 2.400.000 Rp 5.459.000 Rp 6.299.000 Rp 2.799.000 Rp 2.100.000 Rp 2.199.000 Rp 1.670.000 Rp 8.149.000

Microsoft Lumia 540 Dual SIM Lumia 430 Dual SIM Lumia 640 XL Lumia 532 Dual Lumia 435 Dual Lumia 535 Dual

Rp 1.999.000 Rp 999.000 Rp 2.800.000 Rp 1.099.000 Rp 949.000 Rp 1.530.000

Lenovo Sony

Tablet Tertipis Hasilkan Gambar Jernih MALANG - Samsung terus berupaya menjadi vendor nomor satu ketika hadir di pasar gadget. Termasuk pula di kelas tablet, pabrikan asal Korea ini terlihat unggul dalam menghadirkan tablet berbodi tipis, setelah meluncurkan Samsung Galaxy Tab S2 medio Juli lalu. Seri Tab S2 8.0, hadir dengan ketebalan hanya 5,6 mm dan berat 265 gram saja. Galaxy Tab S2 8.0 ingin melanjutkan kesuksesan Galaxy Tab S, yang memiliki ketebalan 6.6 mm, dan ketika pertama kali dikenalkan terhitung tablet tertipis serta langsung laris di pasaran. “Tab

S2 pastinya penerus generasi sebelumnya. Bodi super tipis, teknologi super besar,” ujar Sales Counter Tiga Putra Celluler, Dwi Astuti. Predikat tablet Android tertipis ini disempurnakan dengan keberanian Samsung menggunakan layar lebih kecil pula, menjadi 8 inci, dari generasi sebelumnya dengan pilihan 8.4 inci. Bentang layar itu, berjenis Super Amoled beresolusi 1536 x 2048 pixels dengan kepadatan mencapai 320 pixel per inch (ppi). “Super Amoled mampu menghasilkan gambar lebih tajam dan warna lebih natural,” papar dia kepada

Malang Post. Secara perform, tidak perlu diragukan akan kemampuannya. Sebab, Tablet ini mengadopsi chipset Samsung Exynos 5 Octa 5433 dengan processor delapan inti, yang terbagi dalam dua sisi. Masing-masing berjenis Quad Core berkecepatan 1.9 Ghz dan Quad Core mencapai 1.3 Ghz. Performanya dijamin lebih cepat dibandingkan Galaxy Tab S generasi sebelumnya. Dia menyebutkan, hardware tablet terlihat semakin tangguh karena sudah ada dapur berteknologi 64 Bit yang dipadukan RAM seluas 3 GB. Sementara

itu, pengolahan grafis dipercayakan pada GPU Mali-T760 MP6 untuk memastikan gambar kaya warna. Dwi menuturkan, ukuran memori internal Galaxy Tab S2 8.2 dibagi dalam 2 varian yakni 32 GB dan 64 GB. Keduanya tetap bisa ditambahkan memori microSD mencapai 128 GB, sehingga bisa menjadi solusi dalam menyimpan filefile berukuran besar. Sementara untuk sektor baterai, sudah disediakan baterai tanam dengan kapasitas mencapai 4.000 mAh. Sama seperti generasi sebelumnya, tablet ini juga dibekali

konektivitas 4G LTE berkecepatan tinggi. Selain itu, tablet dibekali Wifi berteknologi Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac dual chanel, bluetooth versi 4.1, dan port microUSB 2.0. Dia meyakini, sebagai tablet Android tertipis saat ini, tak akan sulit bagi Galaxy Tab S2 8.0 untuk menarik minat pengguna gadget. Apalagi tablet ini telah mendapat kamera berkualitas dengan resolusi 8 MP, dan kamera depan 2.1 MP. “Fitur autofocus ada dalam tablet ini. Ditambah, kemamluan video recording beresolusi 1440p@30fps,” pungkas dia. (ley/han)

Prosesor Octa Core,

Sudah Support 4G

Redmi Note 2

MALANG - Pasar smartphone lokal kembali diramaikan seri terbaru dari Xiaomi di bulan ini. Hal itu terjadi setelah amunisi anyar bertajuk Redmi Note 2 telah hadir di pasar Malang, dengan spesifikasi tangguh pada bagian prosesor. Owner Shinta Cell, Setiawan mengatakan, ponsel dengan prosesor Octa Core ini termasuk pendatang baru. Sebab. Kehadirannya baru pertengahan September ini. “Koleksi Xiaomi terbaru merupakan Redmi Note 2. Ponsel tangguh tapi harganya murah,” katanya. Ponsel ini pantas disebut murah, sebab ketika hadir di pasaran harga jualnya hanya Rp 2,2 jutaan. Jika dibandingkan dengan spesifikasinya, maka gadgeter yang membelinya akan memperoleh banyak keuntungan. Pria yang akrab disapa Iwan ini menuturkan, kinerja maksimal siap disajikan Redmi Note 2. Dukungan chipset Mediatek MT6795 dengan dapur pacu Octa Core memiliki kecepatan akses 2.2 GHz atau 2.0 GHz. Xiaomi Redmi Note 2 memiliki dua buah versi ukuran media penyimpanan internal, sebesar 16 GB dan 32 GB. “Setiap ukuran memori internal akan membedakan ukuran processornya. Memori 16 GB disertai dapur pacu

STENLY REHARDSON/ MALANG POST

TANGGUH: Spesifikasi tangguh tak membuat harga smartphone dari Xiaomi ini melambung, bahkan cukup murah di kelasnya. Octa Coreore berkecepatan 2.0 GHz. Sedangkan untuk 32 GB dibekali dapur pacu Octa-core berkecepatan 2.2 GHz,” urai dia panjang lebar. Menurut dia, kekuatan processor Octa Core akan membawa kinerja cepat dan responsif. Sedangkan untuk gaming dilengkapi dengan GPU PowerVR G6200 yang mampu menjalankan game HD beresolusi tinggi. Iwan menambahkan, sebagai andalan untuk mengatasi aktivitas multitasking, Xiaomi menana-

mkan RAM sebesar 2 GB yang mampu mengelola proses dengan cepat saat bermain game maupun menjalankan aplikasi. Sementara itu, dari segi sistem operasi perangkat ini menggunakan Android versi 5.0 Lollipop. OS itu menjanjikan fitur lebih lengkap sehingga mendukung game serta aplikasi terbaru. Berbekal layar berukuran 5.5 inci berbodi rasio 72.2 persen, sangat nyaman dioperasikan oleh kedua tangan.

Xperia Z Xperia E Single Xperia E Dual Xperia Z Xperia Z Ultra Xperia C2 Xperia C3 Xperia C4 Xperia M Dual Xperia M2 Xperia M2 Aqua Xperia M4 Xperia Z3 Xperia E3 Xperia E3 Dual Xperia T2 Ultra

Rp 4.999.000 Rp 1.300.000 Rp 1.399.000 Rp 4.899.000 Rp 3.499.000 Rp 2.499.000 Rp 3.299.000 Rp 3.499.000 Rp 1.899.000 Rp 2.499.000 Rp 3.399.000 Rp 2.799.000 Rp 6.599.000 Rp 1.900.000 Rp 2.050.000 Rp 4.999.000

Xperia T3

Rp 3.600.000

A3000 S920 S820 P780 A516 A369 A319 A536 S930 A5500 A6000 A6000 Plus A7000 P70 S90

Rp 1.999.000 Rp 2.200.000 Rp 2.499.000 Rp 2.199.000 Rp 1.399.000 Rp 699.000 Rp 949.000 Rp 1.399.000 Rp 2.099.000 Rp 2.299.000 Rp 1.540.000 Rp 1.690.000 Rp 2.100.000 Rp 2.699.000 Rp 2.999.000

Smartfren

LG Pembalap Lotus 1 Romain Andromax Ec Grosjean Rp 999.000 LG G2 LG Pro Lite LG Nexus 5 Optimus L7 II LG L90 LG G3 16 GB LG G3 32 GB LG Beat LG Bello LG Magna LG Leon LG G4

Rp 5.199.000 Rp 2.199.000 Rp 4.499.000 Rp 1.050.000 Rp 2.400.000 Rp 5.459.000 Rp 6.299.000 Rp 2.799.000 Rp 2.100.000 Rp 2.199.000 Rp 1.670.000 Rp 8.149.000

ANdromax Es Andromax R Andromax Q Andromax Qi

Rp 999.000 Rp 1.499.000 Rp 1.299.000 Rp 1.299.000

Microsoft Lumia 540 Dual SIM Rp 1.999.000 Lumia 430 Dual SIM Rp 999.000 Lumia 640 XL Rp 2.800.000 Lumia 532 Dual Rp 1.099.000 Lumia 435 Dual Rp 949.000 TANTANGAN: Fans bisa Lumia 535 Dual Rp 1.530.000

net

meng-upload screenshot hasil gamenya dengan hastag #TimetoShine untuk Lenovomenjawab tantangan Grosjean.

Layar itu memiliki resolusi Full HD 1080 x 1920 pixels yang akan menambah mantap sisi tampilan. “Pengguna dapat menikmati berbagai jenis media hiburan seperti video maupun game dengan nyaman karena support resolusi tinggi. Panel layar IPS juga mendukung tampilan yang lebih kaya warna serta stabil jika dipandang dari berbagai arah,” urai Iwan panjang lebar. Dari sisi multimedia, perangkat ini mengusung kamera utama berlensa 13 MP, dengan resolusi gambar jepretan sebesar 4128 x 3096 pixels, sehingga mampu menghasilkan tangkapan gambar sempurna. Selain itu, teknologi phase detection mampu menangkan gambar lebih akurat. Fitur autofocus dan LED flash juag menyertai kamera utama dan dapat digunakan saat mengambil gambar dalam berbagai situasi termasuk di tempat minim cahaya. Sementara itu, kamera depan diperkuat lensa 5 MP, kamera mumpuni untuk melakukan selfie. Selain itu fitur kamera yang cukup lengkap juga dapat mempermudah pengguna menggunakanya untuk berbagai keperluan seperti HDR, panorama, Geo-tagging, touch focus dan face atau smile detection. Dari segi konektivitas Xiaomi menyertakan fitur Dual SIM yang sudah mendukung jaringan 4G LTE. Media koneksi nirkabel lainya adalah Wi-Fi 802.11. (ley/han)

Tantang Fans Main Game Balapan

A3000 Rp 1.999.000 S920 Rp 2.200.000 S820 Rp 2.499.000 P780 Rp 2.199.000 A516 Rp 1.399.000 A369 Rp 699.000 A319 Rp 949.000 Kalau kalian merasa benar-benar jagoan saat bermain A536 Rp 1.399.000 game balapan, apa masih punya nyali begitu ditantang S930 Rp 2.099.000 langsung oleh pembalap A5500 Rp 2.299.000 Lotus F1, Romain Grosjean? Coba A6000 Rp 1.540.000 buktikan kalau berani. Tantangan ini merupakan bagian dari A6000 Plus Rp 1.690.000 perayaan diluncurkannya game ekslusif Forza Motorsport 6 A7000 Rp 2.100.000 di Xbox One. Semua fans game ini ditantang mengalahkan P70 Rp 2.699.000 waktu balapan yang dibuat oleh pembalap Lotus F1 Romain S90 Rp 2.999.000

Grosjean dan Head of Xbox Phil Spencer. Smartfren Dinamakan ‘Forza Motorsport 6 #TimetoShine Challenge’, fans yang berpartisipasi harus bisa melampaui waktu balapan Andromax Ec Rp 999.000 yang ditorehkan yakni 1 menit 52,703 detik dan ANdromax Es Rp Grosjean 999.000 Spencer Andromax R 2 menit Rp00,343 1.499.000 detik. Andromax Q Rp 1.299.000 Menggunakan Lotus F1 Team’s E23 Hybrid di Circuit de Spa-Francorchamps, Belgia, fans harus mengatur waktu mereka menggunakan ‘Time to Shine Challenge’ Rivals mode event di ‘Forza Motorsport 6’. Ini bisa didapatkan di channel Community Monthly of Rivals mode di dalam game. Mereka yang sukses mencetak rekor waktu baru harus memposting screenshot waktu balapan mereka dengan hashtag #TimetoShine di media sosial. “Dengan diluncurkannya ‘Forza Motorsport 6’ secara global, kami mengundang semua penggemar balapan untuk merasakan game dan Lotus F1 Team’s E23 Hybrid dengan kompetisi yang bersahabat,” kata Spencer dalam blog Xbox. “Saya juga sekaligus memanfaatkan kesempatan ini untuk menyemangati Grosjean yang tengah bersiap untuk Singapore F1 Grand Prix 20 September mendatang, mengingat dia membawa nama Xbox di arena,” tambahnya. Grosjean sendiri tak mau kalah. Dia mengaku memajang rekor terbaiknya di ‘Forza Motorsport 6’. Pembalap berusia 29 tahun ini berharap para fans bisa mengerahkan kemampuan terbaiknya. “Saya ingin melihat kalian mengalahkan saya dan Phil,” tantangnya.(brt/dtc/han)

CEO Touchten Anton Soeharyo

Sering Main PS Bareng Ayah, Ciptakan Game dari Hasil Angpau CEO Touchten, Anton Soeharyo, sukses mengembangkan game garapannya dari pemberian angpau sang ayah, Rudy Haryo. Dalam angpau, sang ayah memberikan duit USD 1,000 yang kemudian dibelanjakan Anton untuk sebuah laptop Apple beserta perangkat lunaknya. “Dia dulu dapat angpau. Dari uang itu mereka bikin game yang pertama dan akhirnya sukses,” cerita sang ibunda, Peggy Puger, seperti dilansir CNN Indonesia, Sabtu (19/9). Game yang pertama dikembangkan lulusan Universitas Waseda, Tokyo, Jepang, ini adalah Sushi Chain. Dalam situs resmi Touchten, permainan Sushi Chain telah diunduh lebih dari 3 juta kali oleh penikmat game di seluruh dunia. Selain Sushi Chain, Anton bersama dengan adiknya Rokimas Soeharyo dan sepupunya Dede Indrapurna juga telah merancang permainan Infinite Sky yang masuk dalam “Top 10 Rank” di aplikasi iOS App Store di

DOK TOUCHTEN

SUKSES: Pendiri sekaligus CEO perusahaan pengembang game Touchten, Anton Soeharyo (kiri), bersama Dede Indrapurna dan Rokimas Soeharyo. sebanyak 43 negara. Perusahaan yang didirikan tiga orang ini juga telah sukses mendesain beragam permainan lain seperti Ramen Chain, Cute Kill, Amazing Cupid, dan Teka Teki Saku. Touchten juga pernah bermitra dengan akun humor Dagelan, membuat game Dagelan Cerdas dan Dagelan Cermat. Pada tahun

2015, Touchten berkolaborasi dengan 9GAG permainan Redhead Redemption. Untuk mengembangkan game ini, ketiganya menempuh studi di tiga negara berbeda benua. Anton lebih dulu menempuh studi di Jepang sementara adiknya segera menyucul di Universitas Michigan, Amerika Serikat. Dede, menempuh

studi di Australia. “Saat kuliah major game, sudah punya cita-cita mempunyai game studio. Jadi bukan mau main game lagi tapi mau ciptakan game sendiri,” cerita Peggy. Menurut Peggy, era digital telah menggiring perubahan di beragam sektor termasuk bisnis. Alhasil, sejak kecil ia mengizinkan sang anak untuk bermain game. Ayah mereka, Rudy Haryo, juga kerap bermain bersama. “Kalau anak tidak boleh main game, saya pikir anak jadi kurang percaya diri dalam pergaulan karena yang lain juga main game,” tuturnya. Kedekatan ayah dan anak ini rupanya menjadi antitesis dari pernyataan motivator Mario Teguh. Mario melalui status di laman resmi Facebook miliknya, melontarkan sindirian kepada para ayah yang lebih memilih bermain video game di hadapan bayi mereka. Menurut Mario, tindakan tersebut justru memancing sang anak menjadi sosok yang malas belajar karena video games. Tak sepakat, Anton menyindir

sang motivator. “Saya hilang hormat pada bapak Mario Teguh, saya akan berhenti menfollow dan mengikuti Bapak Mario lagi setelah cara bapak mencari follower dengan cara mengumpulkan hater seperti ini,” tulis status Anton Soeharyo, CEO perusahaan pengembang game Touchten, mengomentari pendapat Mario Teguh. Anton sendiri kerap menghabiskan waktu bersama sang ayah, untuk bermain Play Station (PS) sejak kecil. “Pengaruh main game adalah dari ayahnya yang suka main game bersama anak-anak sejak SD. Waktu itu main di PS 2, trus ganti PS 3, PS 4, dan seterusnya,” kata Peggy. Setiap pulang sekolah, ketika hari beranjak malam, sang ayah menemani Anton dan adiknya, Rokimas Seoharyo, bermain game. Mereka pun kerap membuat sebuah kompetisi untuk menentukan siapa pemenangnya. “Kalau ada yang kalah, mereka kadang diskusi tentang strategi main game. Mereka analisis,” kata Peggy bercerita. Membiarkan anak-anak bermain

game, menurut Peggy, bukan berarti melepaskan tanggung jawab mereka sebagai siswa. Sang ibu bertugas sebagai pengawas apakah anak-anak mereka sudah selesai mengerjakan tugas dari sekolah. Pun, dengan ujian sekolah kedua anak ini. Jika Anton dan Roki berhasil menunjukkan keunggulannya di sekolah, sang ibu baru memberi izin keduanya untuk bermain game. “Kalau ulangannya bagus, PR (pekerjaan rumah) sudah selesai, boleh main game dua jam sebelum jam 21.00 WIB. Mereka harus utamakan sekolah dulu baru main game,” kata Peggy. Saat akhir pekan, Anton dan Roki diberi kebebasan yang sedikit longgar di banding hari lainnya. Keduanya pun biasa menghabiskan waktu dengan main game saat siang hari. Sebagai orang tua, Peggy dan Rudy berpendapat, anak-anaknya perlu mengikuti perkembangan teknologi termasuk game. “Kalau anak tidak boleh main game, saya pikir anak jadi kurang percaya diri dalam pergaulan karena yang lain juga main game,” tuturnya.(cnn/han) REDAKTUR: dewi yuhana, LAYOUTER: gga


SENIN, 21 SEPTEMBER 2015

6

lintas health

Perlu Diketahui Tentang Nyamuk

net

BERBAHAYA: Gigitan nyamuk seperti ini bisa berbahaya hingga bisa menghilangkan ingatan

Hilang Ingatan Setelah Digigit Nyamuk Melbourne: Sepulangnya berlibur, pria ini malah terserang flu dan demam berat. Bahkan beberapa hari kemudian, sebagian ingatannya hilang. Diduga, ia terkena gigitan nyamuk yang membawa virus langka. Mark Schroeder baru saja berlibur ke Pulau Dewata bersama keluarganya selama seminggu. Beberapa hari kemudian, Mark terserang flu. Mark dan istrinya, AnnMarie Freeman mengira itu hanyalah flu biasa. Tapi dugaan mereka tampaknya keliru karena kondisi Mark terus

memburuk hingga pria ini sempat tak sadarkan diri semalaman. Khawatir terjadi apa-apa, sang istri lantas memanggil ambulans. Selama tujuh minggu, Mark dirawat di Monash Medical Centre. Awalnya, dokter mengira Mark terserang demam berdarah, tipes atau malaria. Namun anehnya, Mark seperti hilang ingatan, bahkan ia harus didampingi dan diberitahu tentang siapa dirinya. Pria berumur 45 tahun itu juga kerap berhalusinasi tentang tersesat di Indonesia atau

India. “Padahal kami terus mengatakan bahwa ia sedang berada di sebuah rumah sakit di Melbourne, dan kami ungkapkan segala hal tentang dirinya,” kata Ann-Marie seperti dikutip dari News.com.au. Beruntung dokter akhirnya berhasil mengungkap apa yang sebenarnya dialami Mark. Pria ini terinfeksi virus encephalitis (radang otak) Jepang yang langka nan mematikan, diyakini dari gigitan nyamuk. Apalagi virus encephalitis Jepang ini belum pernah ditemukan di negara bagian Victo-

ria, di mana Mark tinggal. Virus ini sendiri ditularkan lewat gigitan nyamuk yang kemungkinan menggigit babi yang kebetulan membawa virus ini. Sayangnya virus ini memang berakibat fatal pada penderitanya, karena pada 30 persen kasus, penderita akan mengalami kerusakan otak jangka panjang. Dan pada kasus Mark, yang terkena dampaknya adalah daya ingat jangka pendeknya. “Itulah mengapa setelah kami menjelaskan siapa dirinya, lima menit kemudian ia akan lupa

lagi, dan ia akan kembali panik,” imbuh Ann-Marie. Namun Mark mengaku masih bisa mengingat masa kecilnya, hanya saja ingatannya tentang percakapan atau sesuatu yang terjadi beberapa jam yang lalu, ia malah lupa. “Yang saya khawatirkan, saya tak akan punya memori baru. Ini sangat buram, saya bisa mengingat beberapa hal, lalu tak berapa lama kemudian saya tak yakin mengingatnya,” keluh Mark. Dokter mengaku tak tahu kapan Mark bisa pulih dari kondisinya tersebut. (net/feb)

Cara Aman Membasmi Serangga Sudah amankah cara Anda membasmi serangga di rumah? Selama puluhan tahun, rumah tangga di Indonesia terbiasa menghadapi nyamuk – dan serangga lain, dengan obat pembasmi serangga, baik yang dibakar atau asap, semprot – fogging atau aerosol, maupun yang bersifat repellent atau penghalau. Dan selama itu pula kontroversi mengenai keamanan penggunaannya tak kunjung reda. Menurut dr. Ririh Yudhasturti dari Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Airlangga, Surabaya, prinsip dasar yang harus dipahami semua orang ketika menggunakan obat pembasmi serangga adalah zat yang dipakai itu racun, dan tidak ada racun yang benar-benar aman. “Karena droplet atau tetesan cairan obat-obatan tersebut dapat menyebabkan pencemaran dalam rumah, dan mengakibatkan gangguan kesehatan. Misalnya, gangguan pernapasan berupa sesak napas, batuk, sakit kepala dan alergi – baik pada rongga hidung maupun kulit,” ujar dr. Ririh. Selain itu, kata Ririh, wangi dari obat pembasmi serangga aerosol maupun semprot semestinya menjadi indikasi bahwa kita tidak boleh berada di ruangan tersebut selama bau masih tercium. Jadi tinggalkan ruangan kurang lebih selama satu jam. Kandungan propoxur dalam obat pembasmi serangga semprot, misalnya, merupakan senyawa karbamat yang telah dilarang penggunaannya di

para ahli mengibaratkan nyamuk seperti manusia. Nyamuk ini kemudian memberikan pengakuan menyebalkan tentang siapa saja gemar ia gigit, tempat nongkrong, dan obat paling dibenci. Saya suka jika Anda berkeringat. Anda pikir, saya mendekati Anda karena tertarik dengan aroma “darah manis” Anda? Salah! Karbondioksida yang Anda embuskanlah yang membuat saya mengikuti Anda. Semakin tersengar-sengal napas Anda, semakin banyak CO2 yang Anda keluarkan, sehingga Anda jadi begitu menarik setelah berlari. Gemar bir? Begitu juga beberapa teman saya. Mungkin tak masuk di akal, tetapi kami dapat mengetahui ketika Anda baru saja menenggak alkohol karena komposisi kulit Anda berubah, dan itu menjadi magnet buat kami. Hamil? Lezat. Jika Anda wanita yang sedang mengandung, Anda mengembuskan lebih banyak karbondioksida, dan perut Anda memiliki suhu yang lebih tinggi daripada jika Anda tak hamil, membuat beberapa teman saya tertarik mendatangi Anda. Maaf, ya, baby. Benci karena selalu digigit? Salahkan para betina. Nyamuk jantan tidak mengidap darah manusia. Mereka mendapatkan semua nutrisi dari serbuk sari tanaman. Sedangkan para betina membutuhkan darah Anda, yang mengantung protein yang dapat membantu pertumbuhan telur kami. Setelah kami mengisap darah, kami dapat menelurkan 100 hingga 400 butir. Kaki bau sangat lezat. Bahkan, para peneliti telah membuktikan bahwa kami menganggap jari-jari kaki Anda 10 kaki lebih menarik daripada keju Limburger (tetapi sebenarnya bagian tubuh Anda yang jadi favorit kami adalah tangan). Untuk menghindari kami di suatu pesta, jangan berdiri di pinggir. Ketika kami mengendus sejumlah karbondioksida, kami akan langsung terbang mendekati; setelah tiba di lokasi, lebih mudah menyerang orang-orang yang berdiri di pinggir daripada mereka yang ada di tengah. Jika taman rumah Anda terawat, kami tak terlalu me­ nyukainya. Kami gemar nongkrong di vegetasi yang lebat dan tak beraturan. Semakin gelap dan lembap, semakin baik. Jika Anda rajin memangkas rumput taman, membersihkan kolam renang dan memotong semak-semak, taman Anda jadi tak terlalu menarik buat kami. Mengenyahkan kubangan air juga cara yang ampuh untuk mengusir kami – itulah tempat yang kami sukai untuk bertelur. Kami kesal kalau Anda membeli obat anti-nyamuk yang mengandung DEET. DEET, dan juga picaridin, merupakan jenis obat anti-nyamuk yang paling ampuh mengusir kami. Keduanya mampu memblok reseptor-reseptor yang berbeda, yang memungkinkan kami membuntuti Anda. Kami juga tak terlalu suka lemon eukaliptus dan senyawa IR3535, meski keduanya tak seampuh DEET dan picaridin. (rdi/feb)

Harus Dikendalikan

BASMI: Fogging menjadi salah satu langkah membasmi bintik-bintik nyamuk atau bibit serangga

luar negeri karena diduga kuat sebagai zat karsinogenik. “MIC, sejenis senyawa karbamat, pernah menewaskan ribuan orang dan menyebabkan kerusakan saraf ratusan ribu orang lain dalam kasus Union Carbide di Bhopal, India,” tegas dr. Ririh. “Bahkan masih ada obat pembasmi serangga semprot yang selain mengandung propoxur, juga dichlorvos, zat turunan klorin yang sejak puluhan tahun dilarang penggunaannya di dunia. Kedua zat itu memang ampuh membasmi serangga.” Beberapa obat pembasmi serangga semprot memang

non-propoxur dan non-dichlorvos, tetapi menurut dr. Ririh, keampuhannya sangat diragukan. Itu karena mereka hanya efektif melawan nyamuk Aedes, tetapi lemah saat melawan nyamuk Culex sp. Padahal jenis nyamuk Culex sp. justru yang kerap mengganggu pada malam hari. “Obat nyamuk bakar jelas menghasilkan asap dan racun, tak terkecuali jenis elektrik. Itu sebabnya, penggunaaan obat nyamuk bakar atau elektrik harus dalam ruangan yang memiliki sirkulasi udara baik karena racun dan asap yang dihasilkan akan mengurangi proporsi kan-

dungan oksigen dalam ruangan,” ungkap Ririh. Sementara itu, penghalau nyamuk, alias repellent yang dioles pada bagian tubuh, menurut dr. Ririh, juga tak kalah berbahaya bagi manusia. Repellent mengandung racun bernama diethyltoluamide atau DEET, yang sangat korosif. “Repellent tidak dapat disimpan dalam wadah plastik PVC atau bahkan besi sekalipun. Dalam ������������������� hitungan minggu, zat pada repellent akan mengikis lapisan plastik dan besi. Bayangkan bila terkena kulit Anda,” papar dr. Ririh. “Jadi jangan lekas percaya

dengan iklan anti-nyamuk yang menyatakan lembut bagi kulit karena mengandung zat pelembap. Mana mungkin zat yang jelas-jelas merusak kulit, dikatakan dapat merawat kulit.” Itu sebabnya, dr. Ririh mendorong agar dalam menangani nyamuk, kita kembali ke alam. Bila malam, gunakan kelambu, sedangkan siang, dengan raket listrik atau tangan. “Obat nyamuk hanya digunakan bila gangguan memang sudah tak terkendali atau melebihi batas toleransi,” tegas dr. Ririh. “Dan yang terpenting, gunakan dengan cara yang aman!” (rdi/feb)

Nyamuk sulit dibasmi KARENA jumlah populasi serangga di dunia adalah 200 juta kali jumlah manusia, maka tak mengherankan, jika kita seringkali harus berhadapan dengan mereka di berbagai tempat. Untung, kebanyakan gigitan dan sengatan serangga lebih bersifat mengganggu daripada membahayakan. Memang, ada kalanya butuh berobat ke dokter, karena hal itu menimbulkan tanda-tanda reaksi keracunan, reaksi alergi ekstrem (anaphylaxis) atau penyakit infeksi. Bahkan, bukan tak mungkin Anda juga menjadi korban keracunan (ketika bisa serangga beraksi seperti racun) sekaligus anaphylaxis (ketika sistem kekebalan tubuh Anda bereaksi berlebihan terhadap bisa tersebut).

Jika Anda mengalami reaksi keracunan dan/atau anaphylaxis, gejala-gejalanya antara lain berupa kesulitan bernapas, mual, pingsan, kejang otot atau muntah, dan Anda harus segera ke dokter atau rumah sakit untuk mengatasinya. Dan terkait dengan penyakit infeksi, dua penyebab utamanya adalah kutu dan nyamuk. Kutu dapat menjadi pembawa bakteri penyebab penyakit Lyme, se­ hingga segeralah memeriksakan diri, begitu Anda mengalami demam, ruam kulit dengan cincin seperti mata banteng, rasa nyeri pada persendian atau kelemahan di otot wajah dalam jangka waktu beberapa minggu setelah menemukan kutu di kulit Anda. Nyamuk dapat membawa

virus West Nile (meski sebagian besar nyamuk tidak), dan pada iklim hangat, seperti Italia dan Australia, serangga itu juga dikenal sebagai penular sejumlah penyakit tropis, seperti dengue atau chikungunya. Beberapa populasi nyamuk yang menyebarkan penyakit tropis itu ternyata juga menuju lebih jauh ke arah utara, hingga ke Eropa. “Dan ekspansi itu berkaitan dengan perubahan ekosistem, perilaku manusia dan iklim,” ujar Giovanni Mancarella, juru bicara European Center for Di­ sease Prevention and Control. Penyakit infeksi yang ditularkan oleh nyamuk dapat bersifat asimtomatik (pasien tidak menyadari gejala apapun) dan sulit dideteksi. (rdi/feb)

LAVENDER: Bunga Lavender tidak disukai oleh nyamuk

Hama ada di sekitar Anda, termasuk di rumah. Nyamuk dan lalat yang beterbangan, kecoak dan tikus yang menjelajahi ruangan-ruangan, bahkan bed bug alias kutu busuk yang berbagi tempat tidur dengan Anda, merupakan hama. Hama ada di mana-mana! Diterjemahkan dari kata “pest” dalam bahasa Inggris, hama dapat diartikan sebagai tanaman atau binatang pengganggu atau perusak manusia maupun kepentingan manusia, seperti pertanian dan peternakan. Dalam arti yang lebih luas, hama merupakan pesaing manusia. Meskipun demikian, menurut Deni K. Wahyudi, SP.MM, technical manager Rentokil Initial Indonesia. “Hama seharusnya dikendalikan, bukan dimusnahkan.” Dan kunci pen­ ting dalam pengendalian hama adalah penerapan IPM atau integrated pest management, dengan konsep ERDM atau exclusion, restriction, destruction dan monitoring. Berkaitan dengan pengendalian hama nyamuk, misalnya, maka Anda bisa mencoba melakukan ini: Exclusion atau teknik yang mencegah hama dari luar masuk rumah, bisa dilakukan dengan memasang kawat kasa pada jendela dan pintu. Restriction, yaitu mencegah agar hama tidak memperoleh makanan dan air, serta sarang untuk beristirahat dan berkembang biak. “Jadi tempat-tempat, seperti genangan air, baju-baju yang menggantung, gelap, bau keringat, pasti disukai nyamuk,” ungkap Deni. “Ini yang Anda harus coba tangani supaya tempat-tempat tersebut tidak lagi menjadi tempat favorit.” Selain itu, restriction bisa dilakukan dengan membersihkan kebun dan menanam tanaman lavender, yang diketahui sangat dibenci nyamuk. Destruction atau penghancuran populasi hama. Bukan dengan fogging atau spraying – yang hanya membunuh nyamuk dewasa, melainkan menghancurkan sarang hama, termasuk memusnahkan larva dan telur-telurnya. “Dan telur adalah bagian yang paling sulit dibasmi karena kulitnya diciptakan untuk sulit ditembus zat-zat anti-nyamuk,” kata Deni. Menangani hama dengan cara main semprot saja bisa menyebabkan hama kebal atau resisten, serta menciptakan hama baru dalam jumlah besar. Monitoring atau pengawasan, yang menggunakan berbagai alat untuk melihat populasi hama di suatu tempat. Misalnya, dengan fly catcher. Kalau ternyata ditemukan sejumlah hama, maka di tempat tersebut pasti ada sarang. (rdi/feb) REDAKTUR: febri s, LAYOUTER: kurdi


SENIN, 21 SEPTEMBER 2015

7

Latihan Ibadah Haji, Siswa Diajari Urus Paspor MALANG- Sabtu kemarin (19/9/15), manasik haji dilakukan siswa SD Islam Assalam. Sekilas tak jauh berbeda dengan manasik haji yang dilaksanakan di sekolah lain. Akan tetapi, siswa diajarkan ikut merasakan proses menjadi calon jamaah haji dari pengurusan keberangkatan hingga tata cara ibadah haji yang sesungguhnya. “Setelah mengenalkan bagaimana cara mengurus paspor, anak-anak nanti memasuki aula sekolah sebagai simulasi pesawat terbang didampingi para guru,” ujar Robby Teo Azmi selaku ketua pelaksana Manasik Haji. “Layaknya pengurus pembuatan paspor dan peramugari para guru memberikan petunjuk menaiki dan turun dari pesawat terbang dalam pemberangkatan jamaah haji.” imbuhnya. Di sekolah yang beralamatkan di Jalan Bendungan Wonorejo 1A Kota Malang ini, dengan mengenakan pakaian ihram, sekitar 228 orang siswa mengikuti kegiatan manasik

Irwan/Malang post

Irwan/Malang post

ANTUSIAS: Para siswa penuh semangat saat simulasi tawaf. haji. Sebelumnya, para siswa diajak terlebih dahulu untuk melakukan doa dan salat dhuha bersama. Dipandu sekitar 30 orang guru, tidak hanya mengajarkan bagaimana tata cara melakukan ibadah haji, na-

mun para siswa juga dikenalkan dengan proses pengurusan paspor untuk keberangkatan haji dari Bandara Juanda serta simulasi dalam menaiki pesawat terbang dalam penerbangan ke Bandara King Abdul Azis di tanah

SIAP TERBANG: Guru berperan sebagai pramugari saat simulasi naik pesawat. suci. Terlihat saat siswa melakukan karena teriknya matahari. tawaf di halaman depan Sekolah Guru juga memperagakan sebagai SD Islam Assalam tampak Siswa pramugari yang memberi instruksi begitu menghayati perannya sebagai pada siswa tentang aturan naik pesajamaah haji cilik walaupun pagi itu wat sehingga kegiatan manasik haji pukul 09.00 WIB begitu terasa panas ini terasa nyata.

“Memang kami mengajarkan siswa bagaimana mereka bisa memerankan perannya sebagai calon haji sebenarnya, supaya siswa memperoleh bekal dan mendapatkan gambaran bagaimana posedur naik haji secara nyata,” Jelas Kepala SD Islam Assalam Drs. Arif Chusaini M. Pd. Manasik haji yang dilasanakan di SD Islam Assalam ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan siswa dari kualitas ibadah haji supaya kelak ketika siswa sudah siap berangkat haji mereka bisa mengingat dan mengulang kembali ilmu yang siswa pelajari melalui kegiatan ini. Arif juga mengungkapkan harapannya agar siswa SD Islam Assalam dapat mengikuti jejak para Rasul dalam perjuangan menegakkan agama Islam. Serta dapat diambil hikmahnya dari kegiatan seperti ini dari awal mula kisah sejarah ibadah haji yang menceritakan Nabi Ibrahim dan Nabi Ismail yang tidak ada keraguan dalam menjalankan perintah Allah. (mp3/sir/oci)

polinema

PIM for malang post

PROSESI: Kampus PIM akan menggelar wisuda hari ini di Ijen Suites.

Putra Indonesia Malang Terdepan dalam Pilihan

Hari Ini, Wisuda Ahli Madya Akfar/Akafarma PIM Digelar MALANG - Akademi Farmasi dan Akademi Analis Farmasi dan Makanan (Akfar/Akafarma) Putra Indonesia Malang (PIM) menggelar wisuda bagi 178 mahasiswa. Acara dikemas dalam Pelantikan dan Penyumpahan yang digelar di Ijen Suites Resort and Convention Hotel Malang. Menurut Ketua Panitia Wisuda, Ambar Fidyasari, agenda rutin ini juga akan dihadiri undangan dari dunia usaha dan dunia industri (DUDI), rumah sakit, puskesmas, dan lainnya. ”Dari pihak industri akan menyampaikan testimoni yang diwakili Garuda Food, dimana PIM telah lama bekerja sama dan bermitra dalam berbagai hal,” ungkap Ambar. Testimoni juga akan disampaikan perwakilan lulusan yakni Ayuk Marta Puspitaningrum.Mahasiswa Akafarma PIM ini adalah pemenang program mahasiswa wirausaha (PMW) Dirjen Dikti yang juga pernah memenangkan lomba Cipta Inovasi Produk Pangan dan Gelar Produk di Festival Tegal Boto UNEJ. ”Ayuk akan mempresentasikan kesannya selama menjadi mahasiswa PIM, bagaimana ia kini bisa menjadi sosok yang cerdas dan inovatif. Ia juga akan membeberkan tentang inovasinya Miracle of Umbi,” urainya.

Seperti diketahui, PIM tak hanya menyiapkan mahasiswa yang siap bekerja saja, tapi juga calon-calon entrepreneur muda. Karena itulah, mahasiswa PIM cukup mahir membuat ragam produk inovatif yang bisa dikembangkan di dunia usaha. Sejumlah produk karya mahasiswa PIM juga akan dipamerkan dalam kesempatan wisuda hari ini. Tak hanya berbicara akademik saja, Kampus PIM juga memberikan perhatian besar pada pengembangan bakat dan minat mahasiswa. Melalui wadah unit kegiatan mahasiswa (UKM), berbagai potensi digodok hingga melahirkan prestasi. Kemampuan bakat dan minat mahasiswa ini juga akan disuguhkan dalam gelaran wisuda dalam agenda kolaborasi UKM. Lulusan Akfar dan Akafarma PIM juga dapat berkarir dibidang kefarmasian meliputi pelayanan kefarmasian, RS, Klinik, Puskesmas maupun fasilitas kesehatan lain. Pemerintahan (Dinas Kesehatan) maupun pedagang besar farmasi (AKFAR) Industri farmasi dan makanan, balai pengawas obat dan penelitian seperti BPOM, BLH dan lab. Independen lain sebagai analis untuk Akafarma Secara umum keterserapan lulusan

cukup besar sekitar 80% bekerja sesuai bidangnya, 15% melanjutkan studi dan 5 % wirausaha. Sebagian besar yang bekerja, masa tunggu lulusan untuk mendapatkan pekerjaan sejak lulus tidak lebih dari 2 bulan. Bahkan banyak dari lulusan yang bekerja sebelum diwisuda. Saat ini ada sekitar 20% yang sudah bekerja. 40% sudah menjalani interview/ menunggu panggilan untuk bekerja. Akfar – Akafarma pim melalui biro humas mempunyai agenda tahunan untuk menjalin kerjasama dengan DU/DI untuk meningkatkan peyerapan lulusan melalui kegiatan open recruitment, Job Fair dan sebagainya. Sehingga selalu ada jaminan sukses untuk berkarir bagi alumni Akfar dan Akafarma PIM. Akfar dan Akafarma pim merancang pembelajaran yang humanistik. Artinya pembelajaran yang dilakukan ditujukan untuk membentuk manusia seutuhnya. Manusia yang cerdas dengan segala karakternya yang unggul. Kurikulum dan kegiatan pembelajaran dirancang untuk memberikan pengalaman belajar yang melibatkan proses mental dan fisik melalui interaksi antar mahasiswa, mahasiswa dnegan dosen, lingkungan dan sumber belajar lainnya dalam rangka

pencapaian kompetensi. Diharapkan nantinya lulusan merupakan manusia yang cerdas dan berkarakter unggul sesuai dengan kompetensi dan profesionalismenya. D3 Akfar/Akafarma PIM siap mencetak tenaga farmasi yang berkompeten, berkarakter, dan berjiwa entrepreneurship. Akfar dan Akafarma PIM layak menjadi pilihan utama lulusan SMA/ SMK yang ingin sukses di bidang farmasi. Karena Akfar dan Akafarma PIM menyuguhkan proses pembelajaran yang menyenangkan dan mencerdaskan peserta didik sesuai dengan kebutuhan kompetensi. Selain proses pembelajaran yang unggul dan unik, akademi yang berdiri sejak tahun 1996 (Akafarma) dan tahun 1997 (Akfar) ini menjamin lulusannya untuk mudah mendapatkan tempat kerja yang diingikan dengan menyediakan fasilitas bursa kerja kepada lulusannya. Tim bursa kerja PIM memiliki relasi dengan beberapa perusahaan yang siap menerima lulusan PIM dengan program open recruitmentnya. Oleh sebab itu baik lulusan SMA/ SMK/MA (berbagai jurusan) yang mau melanjutkan pendidikan tinggi, Jurusan Farmasi Akfar/Akafarma merupakan pilihan yang paling tepat. (oci/sir)

90 Persen Lulusan Diserap Dunia Kerja MALANG - Sebanyak 1.022 wisudawan Politeknik Negeri Malang (Polinema) mengikuti prosesi wisuda tahun 2015 pada Sabtu, (19/9/15) di Graha Polinema. Wisuda yang merupakan wisuda periode pertama ini menorehkan kebanggaan tersendiri bagi Polinema. P a s a ln y a , d ar i 1 . 0 2 2 w is u d a w a n , s eb a n y a k 9 3 6 wisudawan telah diterima bekerja di perusahaan ternama di Indonesia. Hal ini disampaikan oleh Direktur Polinema, Ir. Tundung Subali Padma, MT. Ia menuturkan, sebanyak 10 orang telah diterima di perusahaan minyak lepas pantai Slumber-Sea, 46 orang diterima di GMF (Garuda Maintenance Facilities), 36 orang diterima di AMCOR (perusahaan packaging Swedia) dan 36 orang diterima bekerja di PLN. “Hal ini merupakan prestasi yang membanggakan bagi kami dan lulusan Polinema sendiri. Daya saing lulusan Polinema telah terbukti memiliki kualitas yang tinggi. Hal ini juga turut memberikan efek baik kepada meningkatnya kepercayaan masyarakat terhadap pendidikan ke-teknikan,” ungkap Tundung. Ia menambahkan, daya serap lulusan Polinema makin meningkat tiap tahunnya. Pada 2013 yang sudah bekerja sebelum diwisuda sebanyak 76,5%, tahun 2014 kemarin, sebanyak 82,5%. Untuk tahun ini, ditargetkan sebesar 90% sudah diterima sebelum wisuda. Selain itu, rata-rata masa tunggu lulusan Polinema hanyalah sekitar 0 – 3 bulan dan banyak dari lulusan juga memilih untuk lanjut studi atau berwirausaha sendiri. (mg9/oci)

Dicky Bisinglasi/malang post

WISUDA: Gelaran wisuda Polinema, Sabtu lalu berlangsung khidmat dan lancar.

Manasik Haji MI Al-Huda, Siswa Teladani Keikhlasan Nabi Ibrahim

IMAM wahyudi/MALANG POST

SEMANGAT: Siswa MI Al-Huda saat melakukan ibadah lempar jumrah dalam kegiatan manasik haji, Sabtu lalu.

MALANG - Lintas sejarah Islam yang erat hubungannya dengan syariat perlu diajarkan kepada anak bahkan sejak usia dini. Hal ini penting dilakukan sebagai salah satu pendidikan agama yang akan memperkuat akdidah mereka. Pengetahun akan sejarah yang menceritakan kisah perjalanan hidup Nabi Ibrahim yang penuh cobaan dan rintangan, mengandung banyak hikmah yang dapat menjadi pembelajaran bagi siswa. Seperti yang dilakukan MI Al-Huda dalam sebuah kegiatan manasik haji pada (19/9/15) lalu. Dalam kegiatan ini para siswa diceritakan tentang kesungguhan, ketabahan dan keikhlasan Nabi Ibrahim dalam menjalankan perintah Allah. Mulai sirah perjalanan dalam mencari Tuhannya, hingga tunduk patuh menerima perintah Allah untuk mengorbankan puteranya yaitu Nabi Ismail.

Kisah penuh hikmah ini disampaikan oleh khotib saat wukuf di ‘padang arafah’ dalam kegiatan manasik yang digelar di komplek MI Al-Huda. Ada sekitar lima ratus siswa MI Al-Huda dan ratusan siswa dari beberapa TK di kecamatan Kedungkandang yang ikut dalam kegiatan ini. “Seluruhnya hampir seribu peserta yang ikut. Sebenarnya kalau kita tidak batasi masih banyak yang ingin bergabung, namun karena keterbatasan tempat terpaksa kami tolak, demi kondusifnya acara,” ujar ketua pelaksana, Hj. Mianah, S.Pd. Sementara itu Kirnadi Nugroho, ST selaku kepala MI Al-Huda mengatakan selain memberikan pengetahuan sejarah Islam, kegiatan manasik mempunyai beberapa tujuan lain. Pertama MI AlHuda menginginkan anak didiknya lebih mengerti dan memahami makna dan teknis pelaksanaan ibadah haji.

Maka selama sepuluh tahun sejak 2005 silam, kegiatan ini digelar secara istiqamah di bulan Dzulhijah. “Ibadah haji merupakan perintah agama, setiap muslim tentu berharap dapat melaksanakan ibadah ini. Oleh karenanya penting mempelajari bagaimana tatacaranya,” katanya kepada Malang Post. Tujuan kedua, lanjut Nugroho, pelaksanaan manasik haji yang digelar rutin ini diharapkan menjadi motivasi bagi siswa untuk dapat melaksanakan ibadah haji yang sesungguhnya di Masjidil Haram. Kesakralan dan makna yang terkandung dalam ibadah haji melalui latihan manasik akan memacu semangat mereka. “Pergi haji itu panggilan Allah. Ada yang mampu secara fisik dan ekonomi namun hatinya belum terpanggil, ataupun sebaliknya. Perlu pertolongan dan hidayah Allah,” tuturnya.

Ia menambahkan, dengan keikut sertaan beberapa TK akan menjadi kesempatan untuk memperkenalkan madrasah kepada siswa TK. Mereka dapat melihat kondisi lingkungan MI Al-Huda secara langsung termasuk guru-guru yang ikut terlibat dalam bimbingan manasik. Maka kesempatan ini dimanfaatkan sebaik mungkin untuk memberikan yang terbaik kepada para peserta manasik. Beberapa TK yang ikut serta dalam kegiatan manasik tahun ini, antara lain TK Sabilil Mubtadin, TK Al-Islam, TA An-Nayara, TK LB YP2, TK Hidayatul Mubtadiin, TK Al-Ikhlas, TA ABA 20, TA Ulil Albab, RA Az-Zahra, TK Global, TA ABA 29, TK Dirgantara, TK Pembina 5, TA Al-Ikhlas dan TK Al-Madinah. Selain TK ada satu SD yang turut bergabung yaitu SDN Madyopuro 5. (imm/sir/oci) REDAKTUR: lailatul rosida, LAYOUTER: dj amiel


SENIN, 21 SEPTEMBER 2015

Deklarasi Adhyaksa Cagub DKI

Elite PKS-Gerindra-Hanura Hadir JAKARTA - Para ulama dan pendukung mendaulat Adhyaksa Dault jadi bakal cagub DKI. Acara ini dihadiri juga oleh petinggi PKS, Gerindra dan Hanura. Sejumlah tokoh hadir dalam acara ini, diantaranya mantan Menteri Perdagangan Rachmat Gobel, mantan Mentan dari PKS Suswono, Mayjen (Purn) Hendardji Soepandji, salah satu Ketua DPP Gerindra Riza Patria, Ketua DPW PKS DKI Jakarta Selamat Nurdin, dan Ketua DPD Hanura DKI Mohamad Sangaji. Selain itu juga hadir sejumlah ulama, cendekiawan muslim, atlet, sampai selebriti seperti Mark Sungkar, Olivia Zalianty dan Cici Paramida. Ketua DPW PKS DKI Jakarta Selamat Nurdin menuturkan Adhyaksa selama ini memang punya kedekatan dengan PKS sehingga PKS tak mau keting-

Teknisi Bobol ATM Jakarta - Tim Unit IV Subdit Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya menangkap pelaku pembobolan mesin ATM. Pelaku bernama Bambang Sutrisno (29). Dia ternyata bekerja sebagai teknisi maintenance mesin ATM rekanan dari bank. “Tersangka pekerjaannya memang memperbaiki kalau ada mesin ATM yang rusak, sehingga dia tahu seluk beluk mesin ATM,” terang Kasubdit Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya AKBP Eko Hadi Santoso seperti dilansir detikcom, Minggu (20/9/2015). Sementara itu, menurut Kanit IV Subdit Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya Kompol Teuku Arsya Khadafi menyebutkan, tersangka sudah bekerja sebagai teknisi maintenance mesin ATM sejak lama. “Tersangka bekerja sekitar setahun. Sehingga dia tahu kapan alarm mesin ATM akan berbunyi, dan tahu mekanisme mesin ATM

DEKLARASI: Suasana deklarasi dukungan Adhyaksa Dault menjadi cagub DKI, kemarin. galan momen semacam ini. “Ini undangan silaturahim. Melihat peta politik yang ada, akan memanas. Adhyaksa punya hubungan dekat dengan

PKS. Sebagai sahabat, wajar akan datang,” kata Selamat di acara yang digelar di Hotel Kartika Chandra, Jl Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Minggu

(20/9/2015). Sampai saat ini PKS juga sedang menimang sejumlah nama untuk diusung di Pilgub DKI. PKS juga mengintip

sejumlah hasil survei terkait cagub DKI. “PKS basisnya diskusi dalam survei. Kandidat yang ada silaturahim. Bu Risma lagi, Sandiaga Uno, kita apresiasi. Jakarta butuh dinamis. Adhyaksa ini intinya nggak elitis,” katanya seperti dilansir detik.com. Selamat memandang Pilgub 2017 nanti bakal jadi real battle. Karena calon incumbent Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) tak lagi didampingi oleh Joko Widodo. Namun PKS belum memutuskan siapa yang bakal diusung jadi penantang Ahok. Demikian juga Hanura juga masih menimang-nimang siapa calon yang akan diusungnya. “Adhyaksa teman saya. Adhyaksa punya kemampuan di sini. Kita belum, lihat panas,” kata Ketua DPD Hanura DKI Mohamad Sangaji. (dtc/feb)

net

ATM: Barang bukti yang berhasil diamankan polisi dari tersangka pembobol ATM modus congkel

8

Bocah SD Tewas Ditendang Teman

KORBAN: Nur Anggrah Ardiansyah

Psikolog Fokuskan Pemulihan Psikologis R Jakarta - Asosiasi Psikologi Forensik (APSIFOR) mendorong agar R (8), bocah yang menganiaya temannya Nur Anggrah Ardiansyah (8) hingga tewas, mendapatkan pendampingan psikolog. Pemulihan psikologis R adalah yang paling penting. “Harus dipikirkan pemulihan psikologis terhadap pelaku untuk menghilangkan traumanya, dan dikembalikan kepada orangtua soalnya kalau di panti dikhawatirkan malah bertindak kriminal,” kata Kasandra, Psikolog dari APSIFOR dalam rapat koordinasi di Polres Jaksel seperti disampaikan Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Mohammad Iqbal, Minggu (20/9/2015). Dari kasus ini juga timbul urgensi adanya standar penanganan kekerasan terhadap anak di sekolah. “Dunia pendidikan hanya fokus terhadap mata pelajaran, bukan pada profil siswanya maupun masalah yang sedang dihadapi siswa,” katanya. Dan yang terpenting, kasih sayang terhadap sesama harus ditumbuhkan terhadap anak sedini mungkin agar anak terhindar sebagai perilaku kekerasan. Sementara Jumadi, dari BPMPKB (Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Perempuan dan Keluarga Berencana) DKI Jakarta juga sepakat mengembalikan R kepada orangtuanya dan dilakukan pembinaan. Ia juga mendorong program menteri-memperbolehkan orangtua mengantar anak sampai sekolah di hari pertama masuk sekolah-dilaksanakan pihak sekolah. “Agar ada komunikasi atau silaturahmi antara pihak ortu murid dengan pihak sekolah. BPMPKB siap membantu untuk melaksanakan pembinaan,” kata Jumadi. Sementara, Hening Hapsari dari FH Universitas Indonesia juga berpendapat untuk mengedepankan pemulihan keadaan dengan mediasi dan perdamaian. Restorasi justice yang terbaik berguna untuk kepentingan tumbuh kembang anak. (dtc/feb)

Tercepat, Gagal Kudeta Men Elite Sambungan dari Halaman 1

tersebut,” ungkap Arsya. Kasus ini terungkap setelah pihak bank melaporkan adanya pencurian uang di mesin ATM. Dari hasil penyelidikan diketahui, jika uang tersebut dicuri pelaku dengan modus mengganjal pintu keluar uang di

mesin ATM. Tersangka melakukannya saat bertransaksi di mesin ATM. Setelah memencet nomor PIN dan nominal uang yang akan ditarik, tersangka kemudian lekas-lekas mengganjal pintu keluar uang seh-

kecelakaan trail

ingga mesin ATM mengganggap transaksi tersebut batal. Tersangka kemudian menggunakan obeng dan kawat untuk menurunkan ‘tangan robot’ di mesin ATM, sehingga uang bisa keluar pada saat itu. Namun, uang di rekening ter-

sangka tidak berkurang. Dari tangan tersangka, polisi menyita barang bukti berupa 1 buah kartu ATM, jaket warna biru dan helm yang digunakan saat beraksi di ATM, 1 buah kawat dan uang tunai Rp 2,3 juta. (dtc/feb)

net

SAKIT: Adnan Buyung Nasution saat masih sehat dalam sebuah kegiatan.

Jenazah Kapusdik Brimob Diterbangkan ke Bandung Jakarta - Jenazah Kepala Pusat Pendidikan Brimob, Watukosek, Pasuruan, sudah diterbangkan ke rumah duka di Bandung. Kombes Pol Restu Mulya Budyanto menghembuskan nafas terakhir setelah motor trailnya terjerembap ke jurang sedalam sekitar 15 meter. “Memang benar dan beliau sudah dibawa ke rumah duka di Bandung Barat,” kata Kabid Humas Polda Jawa Timur Kombes Pol RP Argo Yuwono seperti dilansir detikcom, Minggu (20/9/2015). Argo menerangkan, korban saat itu bersama komunitas penghobi motor trail melintasi ruta baru yang jarang dilintasi di kaki Gunung Penanggungan. Nahas bagi mantan Dirlantas Polda Metro. Saat tanjakan di rute yang tidak pernah dilintasi, ternyata terjerembap di jurang dengan kedalaman sekitar 15 meter, sekitar Pukul 10.00 WIB pagi kemarin. “Beliau juga sekalian mengecek latihan calon tantama di situ. Ternyata saat perjalanan di tanjakan ada lubang 15 meter,” tuturnya. Kombes Restu mengalami banyak luka seperti di bagian kepala hingga luka terbuka di bagian pahanya. Korban langsung dibawa ke Rumah Sakit Pusdik Brimob Watukosek. Namun nyawanya sudah tak tertolong. Jenazah mantan Karo Sarpras Polda Kalimantan Timur langsung diterbangkan ke rumah duka di Bandung Barat. (dtc/feb)

Adnan Buyung Masuk ICCU Jakarta - Pengacara senior Adnan Buyung Nasution dirawat di RS Pondok Indah, Jaksel. Buyung dirawat karena mengalami gangguan pada jantung. “Di rawat di ruang ICCU RSPI,” kata Pia Akbar, putri Adnan Buyung, Minggu (20/9/2015). Menurut Pia, ayahnya yang akrab disapa Bang Buyung ini

sakit gigi pada Jumat pekan lalu. Namun karena menderita gagal ginjal tidak bisa sembarang operasi. Pada Senin 14 September lalu menjalani perawatan, dan pada Selasa dilakukan operasi. Namun setelah itu tidak mau makan. “Hanya makan krim sup, dan asam lambungnya kemudian naik,” ujar Pia yang

tengah berada di RSPI. Pada Jumat 18 September, Buyung yang pada Juli lalu berusia 81 tahun mengalami muntah-muntah hebat, hingga kemudian dirawat di ruang ICCU. “Bapak sadar, pakai alat bantu nafas. Ada gangguan juga pada jantung,” urainya. (dtc/feb)

Asap dari Sumatera

Kiriman Sampai Phuket Thailand

net

TERBAKAR: Kawasan hutan di Sumatera dalam kondisi terbakar.

Phuket - Asap dari Sumatera telah menghinggapi kawasan wisata Phuket, Thailand. Otoritas Phuket mengingatkan masyarakat yang berusia lanjut, anak-anak dan orang dengan masalah pernafasan, untuk berada di dalam ruangan menyusul asap tebal yang menyelimuti. Departemen Pengawasan Polusi mengeluarkan peringatan itu hari Sabtu (19/9) pukul 06.00 menyusul hasil pengukuran kualitas udara pada Pollution Standards Index (PSI) bergerak ke angka 125, lima poin di atas level yang dianggap ‘aman’. Direktur Kesehatan

Masyarakat di Phuket, Bancha Kakong, menyarankan orang tua dan anak-anak sebaiknya berada di dalam ruangan, demikian juga dengan orang yang memiliki masalah pernafasan. “Orang-orang yang keluar rumah disarankan tidak berolah raga dan memakai masker,” katanya seperti dilansir Phuketwan.com,. Jika Singapura dan Malaysia sudah langganan mendapat kiriman asap dari Sumatera dan Kalimantan, ini merupakan kali pertama udara yang tidak sehat karena kabut asap tercatat di Phuket, Thailand. Pada hari Sabtu, ketika

PSI di Phuket tercatat 125, Singapura tercatat 161-181. Pada Selasa (15/9) lalu, PSI di Phuket tercatat nol, angka 21 pada Rabu, 17 hariKamis dan Jumat (18/9) pada angka 24. Jika Phuket terdampak, maka kemungkinan bagian Thailand lainnya termasuk Krabi dan Phang Nga, juga mengalami udara yang tidak sehat. Polri telah menetapkan 140 tersangka kasus kebakaran hutan dan lahan, 7 di antaranya dari korporasi. Menteri KLH Siti Nurbaya menolak bantuan dari Singapura karena masih mampu untuk mengatasi masalah. (dtc/feb)

Mukhib sekaligus juga menghilangkan dominasi Yavento Ditra Pratama di tiga seri sebelumnya. Di seri Sarangan dan Tuntang Yavento berada di posisi dua dan di Pekalongan berada pada posisi tiga. Di Bukit Klemuk, Yavento harus rela di nomor 4. Sayangnya, hingga seri 4 berakhir, Mukhib tetap tak mampu mengkudeta Yavento yang masih kokoh memuncaki standing Men Elite hingga seri ke empat. Standing point terakhir Yavento mengantongi point 704, disusul Mukhib menyodok di posisi kedua klasemen dengan total point 695. Mukhib menggeser Hakim yang pada seri ketiga di posisi ketiga. Dengan hasil seri 4 di Klemuk, Hakim hanya mampu mengoleksi total point 651. Olahraga downhill ini, merupakan olahraga yang membutuhkan nyali yang besar, dan keberanian serta skill yang tinggi. Tak hanya itu, para rider harus melewati rintangan mulai track tikungan, turunan dan tanjakan. Perlombaan downhill pada Minggu, (20/9) merupakan pertandingan run final, para rider berlomba-lomba menjadi yang tercepat di Klemuk. Rintangan demi rintangan yang dilewati, banyak rider yang berjatuhan. Namun mereka bangkit lagi, dengan mengangkat sepeda dan melanjutkan pertandingan. Meskipun banyak peserta yang jatuh, tapi semangat mereka sangat tinggi. Dengan harapan ingin memberikan prestasi yang terbaik untuk klub masing-masing. Track yang terjal, berdebu dan licin, membuat peserta merasa kesulitan, karena sirkuit Bukit Klemuk memiliki ciri khas sirkuit yang sulit untuk di taklukkan para rider Downhill. “Di Kota Batu sendiri sudah yang kali keempat diselenggarakan lomba Downhill,” ungkap Ketua Indonesia Downhill (IDH), Parama Nugroho. Diterangkan, perlombaan ini, ada 14 kelas kategori yang diperlombakan, 2 diantara kelas kategori khusus rider perempuan, yakni kategori Woman Open dan Woman Elite yang diikuti oleh peserta mulai usia 16 tahun ke atas. Kategori lainnya, downhill laki-laki Men Veteran, Men Grand Master, Men Master Expert A, B , C, Men Youth, Men Sports, Men Junior, Men Expert, dan Men Elite. Kemudian, kategori Men Youth yang diikuti oleh peserta mulai usia 15 sampai 16 tahun, dan kategori Junior mulai usia 17 sampai 18 tahun. Serta kategori Men Sport dan Men Expert yang diikuti mulai usia 19 sampai 29 tahun. Kejurnas downhill ini juga diikuti rider dari luar negeri seperti Perancis, Vietnam dan Malaysia. Lintasan di Bukit Klemuk ini, dikenal memiliki tracknya cukup sulit, sehingga para rider harus berhati-hati melewati rintangan. “Jadi rider harus menempuh jarak sepanjang 1.450 meter dengan berbagai track rintangan, mulai tikungan tajam, turunan, dan tanjakan. Karena, penilaian diambil siapa yang paling cepat melawan waktu,” terang dia. Berikut seeding run Indonesian Downhill 76 Kejuaraan Nasional tahun 2015 Seri 4, di Bukit Klemuk Kota Batu. Kategori, Men Veteran juara 1, Suwarno, catatan waktu 3 menit 20 detik, Men Grand Master juara 1, Abraham waktu 3 menit 05 detik, Men Master C, Siswanto Zainul waktu 03 menit 12 detik, Men master A Siady Bambang Bambs waktu 02 menit 43 detik, Men Youth, Apriliano Agung Pros waktu 02 menit 32 detik, Men Sports, Hapriyanto Hary 02 menit 42 detik. Sedangkan, Women Elite, Riyanti Fitriyanti waktu 02 menit 50 detik, Men Junior waktu 02 menit 37 detik, Men Expert, Poilane waktu 2 menit 31 detik, Men Elite, Mukhib, waktu 2 menit 24 detik. Disamping itu, rider asal Malaysia, Alvin Leong mengatakan, track ini, memang sulit pasalnya setiap tikungan, ia sering terpeleset dengan kondisi lintasan yang menantang. “Saya merasa senang, bisa melewati semua rintangan meskipun belum bisa menjadi rider Downhill yang tercepat,” pungkas dia.(mg12/ary) REDAKTUR: febri8, LAYOUTER: gga


SENIN, 21 SEPTEMBER 2015

Jagal Segera Disertifikasi, Dijuluki Juleha MALANG - Dinas Pertanian (Disperta) Kota Malang berencana menyelenggarakan program sertifikasi bagi para penyembelih hewan, baik kambing, sapi atau unggas. Hal ini digagas karena menurutnya banyak peraturan yang harus dipatuhi penyembelih kurban. “Tahun depan para penyembelih akan kami sertifikasi, ini kami sebut Juleha (juru sembelih hewan),” kata Kepala Disperta Kota Malang Hadi Santoso, kemarin. Ditambahkan, sertifikasi ini dilakukan agar konsumen merasa lebih aman bila mengonsumsi daging hewan itu. Adapun Juleha sendiri, lanjutnya, mempertimbangan faktor halal dalam menyembelih. Selain itu, faktor kesehatan daging kurban juga diperhatikan. Sehingga, daging hasil sembelih Juleha ini aman

dikonsumsi oleh masyarakat. “Tujuan kami yang utama memang membuat masyarakat aman dalam mengonsumsi daging. Ini akan kami laksanakan pada 2016,” jelas Sony, panggilan akrab Hadi Santoso. Ia mengatakan, program sertifikasi bagi Juleha akan melibatkan banyak pihak, termasuk takmir masjid maupun pengusaha di bidang kuliner yang berkaitan dengan hewan. Selain itu, program sertifikasi hewan kurban ini juga melibatkan penyedia jasa aqiqah. Dikatakannya, untuk melancarkan program ini Disperta Kota Malang akan segera berkoordinasi dengan walikota. Sertifikat Juleha itu nanti juga menyasar para penyembelih hewan di rumah potong hewan (RPH) agar kualitas penyembelihan hewan semakin

meningkat. “Sebelum mendapat sertifikat, mereka akan mendapatkan pelatihan profesional mulai dari dasar teknik penyembelihan dan mental para penyembelih. Kami akan melibatkan MUI (Majelis Ulama Indonesia) dalam pelatihan nanti,” tandasnya. Riza Mineli, pemilik restoran Sate Gulai Kambing Bang Saleh yang juga membuka jasa aqiqah di tempatnya menyambut positif rencana Pemkot Malang untuk memberikan sertifikasi kepada para penyembelih hewan. “Kami menunggu sosialisasinya. Menurut saya, itu bagus agar masyarakat tahu mana daging yang benar-benar memenuhi standar,” kata Neli, panggilan akrabnya. Menurut dia, dengan adanya sertifikasi Juleha tersebut, tingkat

9

senam rampal

Minggu Depan, Peserta Berbusana Muslim

Ipunk Purwanto/Malang Post

DISERTIFIKASI: Praktik penyembelihan di Rumah Potong Hewan (RPH) disusul sertifikasi terhadap para penyembelih hewan. kehati-hatian dalam menyembelih hewan menjadi sangat penting. Selain tata cara berhubungan dengan syariat, juga berkaitan dengan kualitas daging yang

dihasilkan. “Ada akibat-akibat tertentu bila salah potong. Jagal sekarang, terkadang tidak memperhatikan hal-hal kecil ini,” jelasnya. (erz/nug) Ira Ravika/Malang Post

DIAMANKAN : Truk nopol KT 8642 V dan motor Honda Revo milik korban diamankan petugas sebagai barang bukti. Inset: Pengemudi truk Nasib Mustofa.

MALANG - Kemeriahan kembali terlihat saat Senam Rampal gelaran Malang Post dan Kodim 0833 Kota Malang,Minggu pagi kemarin. Dengan menggunakan dresscode orange ribuan senamers tampak bersemangat. Mereka yang datang dari berbagai wilayah ini terlihat kompak mengikuti senam oleh instruktur reguler Sugeng Bahenol, Ellen Yuliana dan Okta. Sugeng sebagai pengendali awal, memberikan gerakan pemanasan. Pria dengan tubuh bahenol ini tampak lincah dengan gerakan-gerakan ringan untuk melatih otot agar tidak cidera.Setelah 15 menit, Sugeng melanjutkan dengan gerakan low mix. Agar suasana senam semakin hangat dan akrab dia juga mengajak senamers untuk berinteraktif. “Mana suaranya,” teriaknya. Para senamers pun kian semangat dengan munculnya Ellen Yuliana. Di atas panggung intruktur segudang prestasi ini memberikan gerakan-gerakan low mix. Gerakan dengan tempo sedikit cepat ini membuat senamers ngos-ngosan. Menariknya meski bermandikan peluh tidak membuat senamers berhenti. Tapi mereka tetap bersemangat, dan mengikuti seluruh gerakan yang diberikan. Koordinator Senam Rampal H Sudarno menjelaskan senam terbesar di Malang Raya ini memang sangat istimewa. Selain gerakan yang variatif, maka dresscode yang digunakan pun selaku berganti atau menyesuaikan dengan event. “Seperti Minggu depan karena dalam suasana Hari Raya Idul Adha, dress code busana muslim,” katanya. Dia juga mengatakan, jumlah peserta senam terus meningkat setiap minggunya. Sementara suasana kekeluargaan juga terlihat saat senam selesai. Para instruktur dan anggota paguyuban senam rampal tidak langsung pulang. Mereka lebih dulu menyanyi bersama koordinator Senam rampal. Diiringi musik elekton dibawakan oleh manajer iklan Malang Post H. Edy Iswanto, masing-masing instruktur ini memamerkan suara merdunya. Kemeriahan pun tetlihat seketika itu juga.(ira/nug)

SISWA SMP KARTIKA IV-8 TEWAS Hendak Belajar Kelompok, Ditabrak Truk MALANG – Kecelakaan tragis melibatkan sepeda motor Honda Revo Nopol N 5291 BO dengan truk Nopol KT 8642 V terjadi di Jalan Teluk Grajagan, Minggu siang kemarin. Satu orang meninggal akibat kecelakaan mengenaskan ini. Yakni, Vidi Aditya Ramadhan, 14 tahun, warga Jalan Teluk Grajagan Gg VII RT03 RW02 Kelurahan Pandanwangi, Blimbing, Kota Malang. Siswa kelas 8 SMP Kartika IV-8 Malang yang merupakan pengemudi motor tewas seketika dengan luka parah di bagian kepala. Jenazah korban pun langsung dievakuasi untuk kemudian dibawa ke kamar jenazah RSSA Malang.

Sementara Feri Pamungkas, 13 tahun, warga Jalan Plaosan Timur yang dibonceng motor selamat dari maut. Dia mengalami luka lecet di bagian tangan dan kakinya. Oleh warga, Feri pun langsung dibawa ke Puskesmas untuk mendapatkan perawatan. Sedangkan Pengemudi truk, yakni Nasib Mustofa, 39 tahun, warga Pandanmulyo, Tajinan hingga berita ini diturunkan masih menjalani pemeriksaan di unit laka Polres Malang Kota. “Pengemudi truk dimintai keterangan, statusnya masih saksi,’’ kata Kanitlaka Polres Malang Kota Ipda Budi Yunaedi/ Untuk proses penyidikan, truk dan motor yang terlibat kecelakaan langsung diamankan sebagai barang bukti. Informasi dihimpun Malang Post menyebutkan, kecelakaan bermula ketika korban Aditya mengemudikan motor mengemudikan motornya dengan kecepatan cukup tinggi.Sampai di TKP,

siswa kelas 2, ia berniat mendahului motor di depannnya. Tapi begitu, Aditya tidak bisa menguasai kemudi motornya, saat melewati polisi tidur. Kemudi motornya oleng ke kanan. Bersamaan, melintas truk KT 8642 V dikemudikan Nasib Mustafa yang berupaya menghindari motor yang oleng tersebut dengan menepikan laju truknya, Tapi kecelakaan tidak bisa dihindari. “Motornya oleng, kemudian menyenggol ban belakang bagian kanan,’’ aku Mustofa. Seketika itu juga tubuh Aditya dan temannya terpental ke kiri. Menurut saksi mata, saat jatuh, kepala Aditya lebih dulu menghantam aspal. “Tidak pakai helm anaknya, Dan kepalanya lebih dulu membentur aspal,’’ kata salah satu saksi mata. Aditya pun tewas seketika di TKP, dengan kondisi luka di kepala sangat parah. Mustofa sempat berusaha kabur tetapi

ada warga mengejar, dan mengamankannya sekitar satu kilometer dari TKP. “Saya takut saat itu banyak warga. Saya tidak kabur, tapi ingin menyerahkan diri ke polisi.Dari awal dia (korban) sudah ugal-ugalan saat mengemudikan motor. Saya sudah menepi, tapi sudahlah ini musibah. Saya sangat menyesal,’’ urai Mustofa. Ahmad Baidi, 40 tahun, keluarga almarhum Aditya mengatakan jika tewasnya Aditya membuat keluarganya shok. Bahkan ibu korban yaitu Lilik Wijayati langsung pingsan begitu mendapat kabar anaknya tewas akibat kecelakaan. Ia juga menuturkan bahwa Aditya pamitan akan belajar kelompok di rumah temannya. Baidi sendiri mengelak jika almarhum suka ngebut saat mengemudikan motor. “Kalau naik motor biasa saja, Dia tidak pernah ugalugalan,’’ tandasnya.(ira/nug)

Komunitas Save Street Child Malang

Gelar Aksi Sosial, Bagikan Peralatan Sekolah MALANG - Komunitas Save Street Child Malang (SSCM) kembali menggelar aksi sosial. Kemarin bertempat di Taman Slamet, komunitas SSCM membagikan tas sekolah dan peralatan sekolah kepada anakanak jalanan. Arini Amira Divisi Public Relation (PR) SSCM menguraikan aksi sosial ini merupakan kali ketiga sejak tahun 2013 lalu. Tujuannya adalah untuk memberikan semangat anak-anak kaum marjinal agar mereka kembali duduk di bangku sekolah dan belajar. Tahun ini, tema yang diusung adalah one bag one million dreams. Dia berharap, dengan tas yang diberikan anak-anak jalanan tidak lagi mengabaikan sekolah. Tapi mereka mau dan bersemangat untuk menuntut ilmu.

“Juga ada alat tulis yang kami bagikan kepada anakanak. Harapannya dengan kegiatan ini, mereka yang menerima tas tidak lagi malu saat bersekolah dan tetap bersemangat,” katanya. SSCM sendiri menurut mahasiswa Universitas Brawijaya (Unibraw) ini cukup intens dalam membantu anak-anak kaum marjinal menuntut ilmu. Itu bisa dibuktikan dengan kegiatan yang dilakukan SSCM. Bahkan secara rutin setiap hari Senin dan Rabu SSCM memberikan pembelajaran gratis kepada anak-anak. “Hari Senin kami mengajar gratis di Jalan Muharto. Sedangkan Hari Rabu kami mengajar di Sukun,” katanya. Bukan itu saja pada hari Selasa dan Jumat komunitas SSCM ini juga melakukan kegiatan sosial.

IPUNk PURWANTO/MALANG POST

MENGHIBUR : Hiburan musik untuk anak jalanan di Taman Slamet kemarin. Yaitu melakukan gathering dan pembagian susu. Sementara untuk aksi sosial kemarin, panitia mengemas sangat menarik. Anak-anak jalanan yang datang dari lima kecamatan Kota Malang ini lebih dulu dihibur dengan penampilan band akustik.

Anak-anak yang rata-rata berusia 5-10 tahun ini tampak menikmati. Bahkan mereka yang duduk di depan sangat serius melihat satu persatu personel band yang membawakan beberapa lagu. Mereka pun semakin terkagum dengan hadirnya perfor-

mance kolaborasi Ocrenesia. Hal ini sangat wajar, karena lagu yang dibawakan sangat familiar. Bahkan mereka juga tetkihat ikut bernyanyi mrngiringi iringan musik yang dibawakan. Tidak lama setelah mendapat hiburan lagu, anak-anak jalanan ini diajak bermain game. Suka cita anak-anak inipun terluhat seketika. Mereka tertawa, dan bahagia. Tidak terlintas sedikitpun kesedihan di raut wajahnya. Semuanya senang dengan game yang dibuat oleh panitia.(ira/nug)

DICKY BISINGLASI/MALANG POST

SEMARAK: Senam Rampal yang digelar Malang Post dan Kodim 0833 kian semarak Minggu pagi kemarin.

Relokasi Pasar Blimbing Terancam Gagal Sambungan dari Halaman 10

“Karena itu, nanti kami akan pasang banner lagi isinya memastikan kalau pedagang tak akan dipungut biaya bila akan kembali ke bangunan baru,” kata Wahyu. Sementara kekhawatiran lain di tengah para pedagang, lanjut Wahyu, adalah tak mendapat lapak di pasar penampungan. Wahyu menilai, ini juga merupakan informasi yang salah di kalangan para pedagang. Dalam perjanjian di awal, Wahyu mengakui, kalau jumlah pedagang di Pasar Blimbing ada 2.251. Namun, seiring berjalannya waktu, pihaknya mendata pedagang yang tidak aktif, sehingga sisanya tinggal 1.790 dan hanya membuatkan bedak untuk 1.790 pedagang itu. “Jadi, semua pasti kebagian lapak. Karena yang lainnya itu sudah tidak aktif. Sekarang tempat penampungan sudah kami perbaiki, layak kok buat mereka berjualan. Makanya, saya harap pedagang mau pindah,” jelas Wahyu. Ketua Komisi C DPRD Kota Malang, Bambang Sumarto, meminta agar Dinas Pasar melakukan komunikasi dan koordinasi dengan pedagang. Ia meminta agar masalah ini bisa clear. Adapun perdebatan yang selama ini terjadi mengenai jumlah pedagang, menurutnya disebabkan karena koordinasi dan komunikasi dari pihak Dinas Pasar ke pedagang kurang. “Kalau nanti pedagang datang ke komisi C lagi, akan kami pertemukan langsung dengan Dinas Pasar. Seharusnya koordinasi dan komunikasi ini tanggung jawab dinas pasar, masa mau ke komisi C terus,” tegas politisi Golkar itu. Ketua Komisi B DPRD Kota Malang Abdul Hakim menyatakan, dewan akan terus mendorong pembangunan pasar Blimbing. “Kami tidak menghambat, persoalan ini sudah lama dan berlarut-larut. Kami mendukung pembangunan pasar Blimbing ini,” pungkasnya. (erz/nug)

Harus Tuntaskan 10 Ranperda Lagi Sambungan dari Halaman 10

Adapun Ranperda yang sudah disahkan itu antara lain ranperda tentang izin lingkungan, retribusi jasa umum, pajak bumi dan bangunan (PBB), retribusi jasa umum, penanaman modal, serta pelayanan kependudukan dan catatan sipil. Sisanya, bakal segera diselesaikan. Meski begitu, pembahasan Ranperda tidak bisa dilakukan segera. Sepuluh Ranperda yang belum selesai dibahas, harus diselesaikan secara bertahap. Target terdekat, Banleg DPRD Kota Malang ingin mengesahkan dua Ranperda lagi. Ranperda tersebut adalah Ranperda tentang penerangan jalan umum, serta

ranperda pencemaran air. “Pansus sedang mengebut dua ranperda itu dan sudah bisa disahkan dalam waktu dekat ini,” jelasnya. Setelah itu, ada tiga Ranperda lagi yang akan disahkan. Jika tidak ada kendala, menurut Nanda, sepuluh ranperda ini akan dituntaskan akhir tahun 2015. Ia mengaku optimis bisa menyelesaikan sisa Ranperda yang belum selesai dibahas. “Sebenarnya memang sudah dalam pembahasan, namun memang belum selesai. Kami tetap optimis bisa selesai tahun ini,” jelas politisi Hanura. Menurutnya, bila benar bisa diselesaikan

tahun ini, berarti ini catatan bagus bagi kinerja DPRD Kota Malang. Karena sebelumnya, tidak ada penyelesaian Perda selama ini. “Karena sebelumnya tidak pernah sebanyak itu,” tandas Nanda. Sementara periode tahun ini Banleg masuk 40 Ranperda yang akan dibahas masih belum bisa diselesaikan tahun ini. Nanda mengaku tak mungkin 40 Ranperda diselesaikan tahun ini. Meski begitu, ke-40 Ranperda tersebut memang telah dianggarkan tahun ini. “Sebab, kalau tidak dianggarkan dan sewaktu-waktu butuh membahas, dewan akan kesulitan,” pungkasnya. (erz/nug) REDAKTUR: sri nugroho, LAYOUTER: dj amiel


RONCE NGALAM

SENIN, 21 SEPTEMBER 2015

10

Bogel Gelar Coaching Clinic di GMB

Jadikan Drum Sebagai Sahabat MALANG - Sejumlah anak-anak SD dan SMP dari Kota Malang diajari teknik bermain drum oleh drummer asal Malang, Bogie Prasetyo di Galeri Malang Bernyanyi (GMB), kemarin (20/9/15). Bogel, panggilan akrab Bogie Prasetyo mengajari anak-anak tersebut untuk belajar bermain drum selagi masih muda. “Dari generasi ke generasi, Malang selalu memiliki taste musik yang bagus. Karena itu, banyak musisi nasional yang lahir dari Malang,” ujar Bogel dalam Coaching Clinic Drum di GMB, kemarin. Pada acara tersebut, anak-anak diajak

untuk belajar memainkan drum mulai level dasar sampai level yang lebih tinggi. Misalnya, single stroke dan double stroke, sampai cara menggunakan double pedal dan memraktikan bagaimana permainan drum ala negara latin. “Untuk bisa bermain drum, diperlukan latihan terus menerus. Anggap drum sebagai sahabat anda. Drum ini wajib dimainkan setelah bangun tidur, jangan dibiarkan dan tidak dimainkan begitu saja,” katanya. Bahkan, Bogel sendiri mengaku sampai saat ini masih terus melakukan latihan untuk mengasah kemampuannya.Tujuannya memberikan

coaching clinic kepada masyarakat di Malang, lanjut Bogel, tidak lain karena ia ingin memunculkan generasi-generasi baru asal Malang dalam dunia musik. “Semoga ini bisa memberi manfaat kepada generasi-generasi selanjutnya,” tutur Bogel. Bogel merupakan drummer asal Malang yang saat ini berdomisili di Bali. Karirnya menjadi drummer ia mulai sejak duduk di bangku SMA. Ia mengenyam pendidikan musik akademi di Yogyakarta dan pada 1994 hijrah ke Bali. “Awal di Bali saya hanya main di kafe-kafe saja, sekarang kami sudah membuat grup band

dengan musisi berbakat yang saya temukan di Bali, serta vokalis Nick Walaqi dari Australia. Mudah-mudahan November 2015 mendatang album kami launching,” jelas Bogel. Karir bogel melejit, berbagai festival drum di berbagai kota ia ikuti. Tak hanya itu, ia juga berkunjung ke negara-negara lain, seperti Singapura dan Australia untuk menunjukan kemampuannya itu.”Album kami ini merupakan jembatan budaya antara Indonesia dengan Australia. Nick merupakan warga negara Australia, namun ia sangat cinta dengan Indonesia,” jelasnya. (erz/nug)

RELOKASI PASAR BLIMBING TERANCAM GAGAL Ipunk Purwanto/Malang Post

TAK DIGUBRIS : Banner sosialisasi tak dianggap karena para pedagang Pasar Blimbing tetap enggan pindah.

Baru 16 Pedagang Ambil Nomor MALANG - Rencana relokasi pedagang Pasar Blimbing pada Rabu (23/9/15) mendatang terancam gagal. Sebab, sampai hari Minggu kemarin (20/9/15) baru 16 pedagang yang mengambil nomor bedak di tempat penampungan Jl Tenaga Timur, Blimbing, Kota Malang. Padahal, merunut data yang dimiliki Dinas Pasar, ada sekitar 1.790 pedagang yang akan direlokasi. Artinya, masih ada ribuan pedagang lain yang belum mengambil nomor bedak. Sedangkan, waktu relokasi tinggal dua hari lagi.

Ipunk Purwanto/Malang Post

DISAMBUT ANTUSIAS : Drummer asal Malang, Bogie Prasetyo alias Bogel dalam coaching clinic di GMB, kemarin.

dewan

Harus Tuntaskan 10 Ranperda Lagi MALANG - Memasuki akhir triwulan ketiga di tahun 2015 DPRD Kota Malang belum menyelesaikan 10 Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) Kota Malang. Sedangkan sampai saat ini, baru enam Ranperda yang selesai dibahas. Itu pun masih menunggu persetujuan dari Gubernur Jatim Soekarwo. Dengan kondisi ini, Badan Legislasi (Banleg) DPRD Kota Malang memasang target sepuluh ranperda tersebut harus tuntas sebelum tahun anggaran berganti. Ketua Badan Legislasi (Banleg) DPRD Kota Malang Ya’qud Ananda Qudban mengatakan, pihaknya bakal mengebut pembahasan Ranperda. Sebab, tahun anggaran 2015 tinggal tersisa tiga Ya’qud Ananda Qudban bulan lagi. “Pembahasan Ranperda ini masih kami kebut,” ujar Nanda, panggilan akrabnya, kemarin. Baca Harus... Hal.9

Para pedagang tetap bersikukuh untuk tidak pindah ke tempat penampungan. “Ini nanti terus kami buka pengambilan nomor, sampai hari-H dan seterusnya. Jadi kami pindah secara bertahap. Yang sudah mengambil nomor, nanti kita pindahkan dulu,” kata Wahyu kepada Malang Post kemarin (20/9/15). Ia mengungkapkan, saat ini sedikitnya pedagang yang mengambil nomor bedak di tempat penampungan, disebabkan karena informasi yang diterima pedagang belum sempurna. Para pedagang mendapat informasi, kalau setelah pembangunan selesai mereka harus bayar untuk menempati lapak di pasar baru. Baca Relokasi... Hal.9

REDAKTUR: sri nugroho, LAYOUTER: dj amiel


SENIN, 21 SEPTEMBER 2015

11

HALAMAN SAMBUNGAN

MERAWAT INGATAN, MEMUAT KOMIK TEGUH MEWUJUDKAN impian sejak lama sungguh tak mudah, rentang waktu yang panjang bagi kami keluarga besar Teguh Santosa adalah perjalanan waktu yang tak pernah lelah untuk bekerja dan berpikir tentang penyelamatan karya beliau. Sadar atau tidak, beban moral selaku ahli warisnya terus menumpuk apalagi saat kami harus mulai menapak mandiri dalam berkehidupan. Dengan segala keterbatasan kami terus berbuat, mencoba merekonstruksi ulang karya komik beliau bermitra dengan penggemar – penggemar karya Teguh Santosa dan para kolektor, serta masyarakat komik Indonesia. Kadang ada rasa putus asa…untuk apa kami melakukan kerja yang melelahkan ini, bahkan pernah kami tidak berbuat

sama sekali untuk karya komik yang diwariskan, karena hanya harta karya seni ini yang ditinggalkan almarhum untuk anak – anaknya. Saya pribadi ( Dhany Valiandra ) sangat memegang erat pesan pesan almarhum, beliau selalu mewanti –wanti agar komiknya kelak selalu dijaga dan dilestarikan. Hibah karya Teguh Santosa kepada Malang Post, menurut kami adalah tindakan kemuliaan, melanjutkan mimpi – mimpi Alm Teguh Santosa yang belum terselesaikan, mana kala beliau sempat berucap “ ILMU IKU KUDU MIGUNANI “ ini menjadi momentum bagi kami untuk berfikir bagaimana harus lebih serius menyikapi karya alm. dan mengarsipkan komik beliau. Jalur makin terbuka ketika kami menemukan

media yang begitu luar biasa menangkap keinginan kami. Dengan segala kerendahan hati kami ingin eforia kemeriahan ‘menolak lupa ‘ Teguh Santosa bukan semata – mata untuk berunjuk gigi, bahwa Teguh adalah super star komikus Malang. Hal terpenting dari peristiwa ini adalah kami menemukan media yang bisa diajak bekerja dalam kerja kearsipan, karena kami yakin komik Teguh bisa menjadi dokumen abadi yang kelak akan bisa dibaca selamanya. Pemuatan komik ini adalah tonggak awal peranan media Malang Raya ikut membangun geliat pengarsipan karya seni ‘komik’. Perlu disadari komik yang lahir pada masa tertentu akan menafsirkan gambaran pemikiran Komikusnya pada masa itu.

Arsip merupakan saksi bisu ketika kreatornya sudah tiada, arsip akan mampu berbicara dan menjadi saksi terhadap puncak pencapaian karya seorang seniman, kita sadar atau tidak budaya cinta merawat arsip negara kita masih rendah. Teguh Santosa telah terlahir menjadi akar yang kuat bagi perkembangan dunia seni komik negeri ini. Karyanya adalah guru edukasi di ranah seni rupa kita, apakah negara hanya diam begitu saya melihat karyanya hilang dan tak berbekas ?. Bahkan negara – negara luar bersusah payah untuk memikirkan karya Teguh dan memberi penghargaan. Kesadaran Malang Post untuk memberi ruang bagi komikus Malang Raya, semakin tampak bahwa media ini makin berdedikasi dalam

Seribu Alhamdulillah dan Membuat Satu Langkah Sambungan dari Halaman 1

Sinyal negatif itu sudah mereka baca sejak Maret lalu. Waktu itu ada forum besar sekali di Hongkong. Fund manager dari seluruh dunia berkumpul. Untuk melihat masa depan ekonomi di sejumlah negara. Termasuk Indonesia. Karena itu salah satu pembicaranya dari Indonesia. Seorang menteri ekonomi. Fund manager adalah jenis orang yang tidak mudah dibohongi, dirayu atau dimintai tolong. Mereka amat realistis dan kritis. Mereka tahu mana pembicaraan yang berisi dan mana yang omong besar. Ketika sang menteri penuh optimisme mengatakan pertumbuhan ekonomi tahun ini bisa 5 persen mulailah mereka kritis: dari mana bisa tumbuh lima persen? Tidak mungkin, kata mereka. Tidak masuk akal. Sang menteri ternyata punya jawaban yang dia anggap logis. Indonesia akan banyak punya uang. Dari mana? Dari pajak. Pemerintah akan menaikkan pajak. Termasuk pajak properti. Dan akan mengejar pajak-pajak lainnya. Jleg. Para fund manager

langsung membaca sebaliknya. Ekonomi Indonesia pasti akan memburuk. Perburuan pajak yang dilakukan di saat ekonomi suram bukanlah berita baik. Akibatnya banyak menu stimulus ekonomi terasa hambar. Stimulus kemudahan orang asing bisa membeli properti di Indonesia, misalnya, hanya akan seperti upaya menyegarkan ikan goreng yang sudah terlanjur gosong. Seorang pengusaha dari Semarang membuktikan kekhawatiran para fund manager dari seluruh dunia itu. Saya lagi sarapan dengan dia di hotel Tentrem Jogja Sabtu lalu. Sebelum saya ke Singapura. Dia menceritakan ketakutan teman-temannya yang akan membeli properti. Kenapa? Karena diusut dari mana asal uang untuk membeli properti itu. Harus bisa membuktikannya. Kalau tidak, uang untuk beli rumah itu harus dipotong 30 persen sebagai pajaknya. Sebetulnya, menurut pendapat saya, langkah keras seperti itu bagus. Dan harus dilakukan. Hanya saja kok

kebetulan kekerasan itu dilakukan di saat yang situasinya kurang pas. Akibatnya para pemilik uang memilih menukarkan uang mereka ke dolar. Lalu menyimpannya dalam bentuk dolar. Ini membuat rupiah kita kian tidak dipercaya. Dan membuat properti hancur. Termasuk bisnis turunannya. Termasuk lapangan kerjanya. Tukang-tukang batunya. Minggu lalu, kata mereka, fund manager yang sama kumpul lagi di Hongkong. Mereka memang berkumpul setahun dua kali. Indonesia kembali menjadi salah satu yang dibahas. Mereka tetap ingin Indonesia maju. Agar bisnis mereka juga maju. “Nama Anda banyak disebut di forum itu,” ujar seorang fund manager kepada saya. “Sebagai contoh ketidak pastian,” tambahnya. Tapi mereka juga melihat akhir-akhir ini situasi Indonesia sedikit membaik. Tentu dengan harapan bisa lebih baik lagi. Indonesia, kata mereka, bisa tumbuh 4,5 persen. Saya sepenuhnya setuju dengan kesimpulan itu. Situasi

membaik. Dan bisa tumbuh 4,5 persen. Menurut saya, bisa tumbuh 4,5 persen itu sudah bagus. Bagus sekali. Jangan malu. Toh dunia memang lagi sakit. Bisa tumbuh 4,5 persen harus kita terima dengan gembira. Harus kita syukuri. Kalau perlu dengan membaca alhamdulillah 1000 kali. Memang tumbuh 4,5 persen tidaklah seperti yang kita harapkan. Bahkan jauh dari janji kampanye. Tapi jangan diungkit-ungkit soal itu. Tidak ada manfaatnya. Bisa tumbuh 4,5 persen adalah prestasi di saat sulit. Baiknya kita fokus melihat tahun depan. Sisa tiga bulan di tahun 2015 ini kita konsentrasikan untuk membuat landasan tahun depan. Salah satunya adalah ini: pengampunan pajak! Pengampunan pajak dulu, kemudian bertindak keras. Kehebatan satu langkah pengampunan pajak ini akan mengalahkan berapa pun banyaknya paket kebijakan ekonomi lainnya! Mari kita sambut pertumbuhan 4,5 persen dengan seribu alhamdulillah.(*)

Darjoto Bangunkan Singa Tidur Sambungan dari Halaman 1

“Arema satu, semua aremania kembali ke tribun, terima kasih pak,” demikian komentar Risky. Ada juga, komentar dari akun Rachmad Hidayat yang memberi semangat. “Semoga rekonsiliasi menghasilkan pengurus-pengurus Yayasan Arema dan PT. Arema Indonesia yang berintegritas, kompeten atau kapable dan profesional,” tulisnya. Tak hanya di dunia maya, manajemen yang kini mengelola klub Arema pun menyambut baik statement Darjoto. “Manajemen, pengelola Arema, merasa sangat terbantu dengan statemen Pak Darjoto. Kita menyambut dengan sangat positif upaya Pak Darjoto untuk menyelesaikan hal yang selama ini dianggap konflik,” kata Media Officer Arema, Sudarmaji, dikonfirmasi sore kemarin oleh Malang Post. Problem dualisme adalah bola ruwet yang terus didengungkan oleh para suporter yang merindukan kesatuan Arema. Selama ini, isu

rekonsiliasi seperti tenggelam karena kesibukan serta kiprah Arema di Piala Presiden. Namun, pasca kehadiran Darjoto Setyawan dan Nirwan Dermawan Bakrie di Stadion Kanjuruhan, bola panas rekonsiliasi kembali mencuat. Sekarang, bola panas sudah bergulir lagi. Singa bernama rekonsiliasi bangun lagi. Seperti apa langkah Darjoto dan manajemen untuk menjinakkan problem yang jadi sandungan buat perkembangan Arema ini? Apakah bakal ada pertemuan rekonsiliasi, seperti yang pernah terjadi di rumah dinas Bupati Malang Rendra Kresna? Menurut Sudarmaji, pertemuan dengan Andi Darusalam, Gunadi Handoko (representasi Ketua Yayasan M Nur), Pengawas Yayasan Bambang Winarno dan CEO Arema Iwan Budianto adalah langkah awal. Kehadiran Darjoto dan Nirwan Bakrie di Malang adalah langkah berikutnya. Meski demikian, dia belum tahu apakah akan ada rencana pertemuan seperti itu.

“Meskipun tak ada pertemuan secara khusus karena intensitas pekerjaan dan kesibukan, teknologi akan memudahkan komunikasi. Setelah bertemu di Stadion Kanjuruhan, kami manajemen meyakini pembicaraan untuk penyelesaian rekonsiliasi akan terus berlangsung,” sambung Sudarmaji. Mewakili manajemen, Sudarmaji juga berterimakasih, atas statement Darjoto terkait upaya percepatan rekonsiliasi. “Kita berterimakasih, dorongan untuk percepatan penyelesaian rekonsiliasi, keluar dari mulut Pak Darjoto sendiri. Apalagi, ada BOPI yang datang ke stadion juga. Teman-teman BOPI bisa lihat sendiri, kepengurusan guyup rukun dan tak ada masalah. Bahkan, mereka tersedot euforia Aremania, dan ikut bersorak untuk kemenangan Arema,” paparnya. Representasi Ketua Yayasan, Gunadi Handoko juga mengaku senang dengan kehadiran Darjoto. “Kehadiran Pak Darjoto di Malang sudah

ditunggu-tunggu. Ini sangat positif, karena Pak Darjoto mau turun gunung untuk turun tangan. Peran Pak Darjoto akan sangat besar dalam rekonsiliasi ini. Apalagi, secara legal beliau masih sebagai Pembina Yayasan Arema Indonesia,” ujar Gunadi, dikonfirmasi terpisah. Gunadi, sebagai representasi Ketua Yayasan, sudah berjanji bertemu dengan Darjoto di acara mantu pengusaha Malang Iwan Kurniawan. Gunadi berjanji bakal menyinggung soal rekonsiliasi saat berbicara dengan Darjoto. Sebab, harapan Gunadi pun sama. Yakni, kesatuan Arema dan tanpa ada masalah legal lagi. “Kehadiran beliau saja sudah jadi perkembangan yang sangat besar soal rekonsiliasi. Saya akan minta saran beliau sebagai Pembina Yayasan. Dari situ, kita bisa mendorong rekonsiliasi jadi kenyataan. Kita akan gandeng semua pihak yang terlibat, termasuk pihak almarhum Sam Ikul,” tutupnya.(fin/ary)

Dari Niat Melestarikan Budaya, Jadi Bisnis yang Menjanjikan Sambungan dari Halaman 1

Namun karena memiliki jiwa seni yang sangat kuat, Johan memutuskan untuk menjadi perajin. Keputusan ini, karena ia ingin melestarikan kesenian budaya daerah supaya tidak punah. Bekerjasama dengan Edi Mulyono, saudaranya, Johan mulai menggeluti usaha kerajinan bantengan dan barongan. Modal awalnya Rp 10 juta. Uang tersebut didapat dari menggadaikan sertifikat rumahnya di salah satu bank. Uang itu untuk membeli bahan dan alat-alat kerajinan. “Saat awal membuat kerajinan bantengan dan barongan, sebetulnya saya sama sekali tidak tahu caranya. Kami hanya belajar secara otodidak saja. Edi saudara saya, hanya bisa membuat bantengan saja. Sedangkan untuk barongan, saya minta tolong anak yang memang pandai melukis,” jelas Johan. Setelah dicoba beberapa kali, akhirnya bisa mendapatkan bentuk bantengan dan barongan yang pas. Untuk

barongan, ada tiga jenis. Yaitu barongan nogoan, barongan kucingan serta barongan butoan. “Barongan nogoan bentuknya panjang. Kalau barongan kucingan ada taring, sedangkan barongan butoan bentuknya pendek,” katanya. Bahan kayu yang digunakan untuk kerajinan barongan dan bantengan pun berbeda. Ada tiga jenis kayu, yaitu kayu randu, sengon serta dadap cangkring. Kayu randu dan sengon, untuk kerajinan bantengan dan barongan khusus untuk mainan anak-anak. Sedangkan kayu dadap cangkring, khusus untuk bermain kesenian, karena kuat serta tidak mudah pecah. “Bahan kayu untuk membuat kerajinan ini, kami mendatangkan dari Gunung Kawi. Karena di sekitar sini, sudah tidak ada lagi kayu jenis dadap cangkring. Biasanya kami mendapat kiriman kayu sebulan sekali,” urainya. Untuk pemasarannya kerajinannya pun, dikatakan Johan

diawali dengan tidak mudah. Sebab untuk menjualnya, dulu ia harus keliling dari satu tempat ke tempat lain, ketika ada acara pertunjukan kesenian. Hasilnya saat itu hanya cukup untuk makan saja. Namun sekarang, sudah dikenal di masyarakat Malang Raya. Hampir pecinta seni bantengan dan barongan di Malang Raya, peralatannya dibeli dari Johan Untung. Bahkan dari semula dikerjakan sendiri dengan saudaranya, kini sudah memiliki tujuh orang karyawan. Para karyawannya ini memanfaatkan pemuda di kampungnya, yang putus sekolah dan pengangguran. “Sekarang saya sudah tidak lagi keliling. Karena setiap pekan dan minggunya selalu ada yang order. Selain di Malang Raya, pemasarannya sudah sampai ke Kediri, Blitar, Ponorogo, bahkan Jakarta. Sedangkan untuk luar pulau, sudah kami kirim ke Jambi dan Riau,” paparnya. Harga dari kerajinan ban-

tengan dan barongan ini beragam. Mulai dari harga Rp 150 ribu untuk mainan anak-anak, sampai Rp 1,5 juta untuk kerajinan yang digunakan khusus bermain kesenian. Dari harga tersebut, setiap bulannya Johan Untung bisa mendapatkan omzet kotor Rp 20 juta. “Omzetnya memang masih belum besar. Karena kami masih kewalahan untuk melayani order, dengan hanya tujuh karyawan. Sebab sepekan untuk kesenian barongan hanya mampu mendapatkan 20 buah, karena proses pembuatannya rumit dan susah. Sedangkan bantengan sepekan bisa mendapatkan 100 buah. Sementara pesanan sangat tinggi dan saya tidak mampu mencukupi,” bebernya. Harapan Johan, ke depan ada perhatian dari Pemerintah Kabupaten Malang untuk mengembangkan kerajinannya lebih maju. Sebab diakuinya, selama ini sama sekali tidak ada perhatian dari Pemerintah Kabupaten Malang.(Agung Priyo/ary)

merawat aset – aset budaya dan makin cerdas melemparkan imajinasi pembacanya, untuk menengok peristiwa dan karya seni masa lampau. Semula Teguh tak pernah memikirkan bahwa karyanya akan dibuat untuk kepentingan sejarah atau tujuan riset di jaman ini, tapi sejarah seni rupa Indonesia bahkan dunia kelak pasti akan menempatkan arsip pemuatan komik Teguh Santosa di Malang Post sebagai sumber data yang teramat penting.

Sadar atau tidak Malang Post telah berbuat membuktikan pertanggung jawaban rekaman budaya nasional sebagai “ memori kolektif “ menunjukkan bahwa karya seni komik juga bagian dari wujud prestasi intelektual bangsa serta bukti sejarah bahwa Kota Malang memiliki rekam jejak perjalanan komik Indonesia. Tak sampai di sini kami berharap Malang Post menjadi barometer media lokal yang selalu memberi

ruang untuk para komikus daerahnya. Ini pernah dikeluh kesahkan alm. Teguh Santosa waktu itu kenapa di Kota Malang belum ada kesadaran media yang merangkulnya?, Teguh sempat gelisah waktu itu saat ada media yang memuat karyanya tiba – tiba menghentikan begitu saja pemuatannya. IRONIS…! Dhany Valiandra, putra Alm. Teguh Santosa Pekerja seni tinggal di Jogjakarta.

Meriah, Bertabur Artis Ibu Kota dan Pejabat Sambungan dari Halaman 1

Di ballroom resepsi yang sangat besar, hampir semuanya tertutup dengan bunga warnawarni. Lampu terang pun kian membuat suasana area resepsi terlihat meriah. Panggung mempelai berada di tengah, berhadapan dengan panggung orkestra, di mana para artis memberikan hiburan. Ya, resepsi pernikahan Yogie dan Yessica memang tidak sekadar jamuan pesta biasa. Itu karena pernikahan ini juga dihibur oleh para artis ibu kota. Sebut saja pasangan suami istri Anang Hermansyah dan Ashanti, Cita Citata, Judika, Momo, Bian. Diiringi oleh Andrew Lee Orchestra masing-masing artis ini memberikan membawakan lagu. Panggung dihibur oleh Anang Hermansyah. Anggota DPR RI ini kemarin lebih dulu membawakan lagu separuh jiwaku pergi, yang dilanjutkan dengan duet bersama Ashanty dengan lagu jodohku. Di dalam gedung resepsi, penerima tamu tidak hanya menggunakan pakai resmi dengan jas dan dasi, tapi banyak diantaranya menggunakan baju khas Malangan. Ya n g m e n a r i k j u s t r u penampilan Cita Citata. Pelantun single perawan atau janda ini justru mengajak Wali Kota Malang H M Anton untuk berduet. Hal ini tentu saja memberi warna berbeda. Karena tidak sedikit undangan lain yang datang mengabadikan aksi duet keduanya di atas panggung. Resepsi pernikahan itu sendiri tadi malam dipandu langsung oleh Robby Purba yang merupakan host andal ibu kota. Sejak petang, ratusan pejabat berdatangan. Termasuk tiga kepala daerah Malang Raya. Wali Kota Malang H M Anton memilih datang lebih awal. Bersama sang istri Hj

DICKY BISINGLASI/MALANG POST

DIHADIRI PANGLIMA : Panglima TNI Jenderat Gatot Nurmantyo dan istri bersama pengantin serta pengusaha Iwan Kurniawan dan Maylanie Lokadjaja. Farida Ariyani. Disusul dengan Bupati Malang H Rendra Kresna. Pria yang kembali mencalonkan diri sebagai Bupati Malang ini juga tadi malam hadir bersama sang istri tercinta. Keduanya pun berkesempatan untuk foto bersama kedua mempelai dan keluarga. Sementara Wali Kota Batu Eddy Rumpoko juga datang. Dia datang didampingi oleh Dewanti Rumpoko. Tamu lainnya yang datang adalah Wakil Komisaris Utama Malang Post H. Imawan Mashuri, Ketua GMFKPPI Agoes Soerjanto juga hadir memberikan ucapan kepada Yogie dan Yessica. Sementara di area VIP, para pejabat dan mantan pejabat seperti reuni saja. Sebut saja mantan Kapolri Jenderal Timur Pradopo, dia datang duduk bersama Bambang Widaryatmo (mantan Kapolwil Malang). Mereka tampak akrab satu dengan yang lainnya. Di sisi lain juga terlihat DTM Silitonga. Mantan Kapolres Malang Kota ini hadir bersama istrinya. Kemeriahan pun kian terlihat saat acara potong kue tart. Dipandu Robby Purba, Yogie dan Yessica turun

dari panggung mempelai. Keduanya bersama-sama memotong kue tart. Kue tart berlapis-lapis tersebut lebih dulu diberikan kepada orang tua. “Potongan kue tart ini menjadi simbol bahwa masing-masing mempelai masuk dalam sebuah keluarga besar,” kata Robby. Romantisme pun terlihat, saat sesi keduanya saling menyuapi kue tart. Yogie menyuapi Yessica dengan sangat mesra begitu sebaliknya. Romantisme keduanya kembali diperlihatkan saat dance. Menuru Robby, dance floor yang diperagakan kedua mempelai ini latihan hingga empat bulan. Resepsi ini betul-betul meriah, karena tamu undangan tidak hanya disuguhi dengan puluhan menu makanan. Tapi juga hadiah. Ya panitia pernikahan membagikan hadiah berupa iphone dan Samsung Galaxy Note 5. “Ayo para tamu undangan bisa mengirim foto selfie ke instagram dengan hastag Yogieyessica. Pemenang akan mendapatkan sebuah iPhone” kata Robby. Untuk para tamu undangan, panitia juga memberikan doorprize berupa Samsung Galaxy Note 5.(ira/ary)

Gawat! Arema Krisis Pemain Sambungan dari Halaman 1

Meskipun belum ada yang terkena akumulasi, kartu kuning ini jadi problem krusial buat Arema. Sebab, hal tersebut bisa mempengaruhi psikologi pemain jelang laga panas leg dua lawan Bali United. Karena mengantongi kartu, pemain bisa-bisa kurang lepas saat bertanding di leg dua. Mereka semua ingin main hingga babak final Piala Presiden. Kartu kuning, bakal jadi ganjalan tersendiri buat mental Arema. Meski demikian, Gethuk meyakini pemain Arema bisa mengatasi problem mental terkait kartu kuning. “Setiap pemain selalu mengingat-ingat tulisan besar yang ada di ruang ganti. Setiap pertandingan adalah final. Jangan berpikir soal kartu, tapi berpikir bagaimana caranya mem-

bantu tim meraih kemenangan. Kita terus mendorong pemain, agar fokus sepenuhnya pada pertandingan saja,” sambung Gethuk. Selain problem kartu, Arema sekaligus menghadapi krisis defender. Sorotan kini sedang diarahkan pada minimnya pemain belakang Arema. Fabiano Beltrame, yang jadi tulang punggung, sudah mengoleksi satu kartu. Terkait problem defender, Fabiano harus tetap bisa bermain hingga babak final. Sebab, sudah tak ada lagi pelapis yang bisa bermain sebagai center back. Suroso sedang dalam masa pemulihan. Andai Suroso sembuh pun, masalah tidak selesai begitu saja. Pelatih harus bisa memberikan instruksi buat Fabiano dkk agar tampil baik tanpa

bikin pelanggaran yang memicu kartu kuning tambahan. Meski demikian, Gethuk percaya pada seluruh pemain Arema. “Saya percaya pada semua pemain saya. Kalau pun ada yang absen, pasti akan ada pemain yang siap menggantikan. Tapi, kita tak boleh berpikir ke sana dulu. Kita fokus sepenuhnya pada laga leg dua saja,” tutur mantan pemain Arema era Galatama ini. Lalu, apakah ada peluang untuk menambah kekuatan di lini belakang? Apakah ada kemungkinan untuk transfer pemain baru? Gethuk mengaku masih belum memikirkan hal tersebut. Sebab, ada regulasi Piala presiden yang menyebut bahwa transfer dan pendaftaran pemain, maksimal dilakukan pada 20 Agustus lalu.(fin/ary)

PMI Dropping Air Bersih ke Dua Desa Sambungan dari Halaman 1

“Dropping air bersih kami lakukan dua hari sekali. Setiap desa mendapat bantuan air bersih 10 ribu liter, dengan dua kali pegiriman. Karena tangki air untuk penyaluran air bersih, kapasitasnya hanya 5 ribu liter saja,” ujar Aprilliyanto, kepada Malang Post kemarin. Penyaluran air bersih ini, atas permintaan dari BPBD Kabupaten Malang. Karena penyaluran air bersih ke lokasi kekeringan, berada di bawah koordinasi BPBD. Selain penyaluran air bersih di dua desa di Kecamatan Pagak, PMI Kabupaten Malang juga melakukan dropping air bersih ke Dusun Sumberbendo, Desa Kucur Kecamatan Dau. “Pengiriman air bersih kami lakukan sampai kebutuhan air bersih di desa tersebut tercukupi. Ketika sudah ada air

bersih, maka pendistribusian air bersih akan kami hentikan. Untuk desa di Kecamatan Pagak, air bersih kami ambilkan dari sumber air di Metro Kepanjen. Sedangkan untuk di Desa Kucur, air bersih dari sumber air di Kebonagung Pakisaji serta dari sumber air Gedengan,” terang Aprilliyanto. Sugiarti, warga Dusun Bandarangin, Desa Sumberejo, Kecamatan Pagak, mengatakan bahwa kekeringan air bersih ini hampir setiap tahun terjadi. Kali ini kekeringan sudah terjadi sejak tiga bulan lalu. Untuk mencukupi kebutuhan air, warga selama ini mengambil air di sumber dengan jalan kaki yang jaraknya sekitar 1 kilometer. Itupun harus menempuh tebing yang terjal. “Di sini tidak ada sumur untuk

air bersih. Kalau musim hujan, warga biasanya menandon air. Itupun juga masih harus mengambil air di sumber untuk kebutuhan minum. Ada sumur, namun airnya sangat keruh,” tutur Sugiarti. Kesulitan air bersih, juga disampaikan oleh Suraini, warga lainnya. Ia mengaku kalau air bersih di desanya sangat langkah. Dropping air bersih dari PMI Kabupaten Malang selama dua hari sekali, masih belum bisa mencukupi kebutuhan masyarakat. “Kalau masyarakat yang mampu, bisa mendapatkan air bersih dengan membeli. Itu pun harganya mahal, satu galon sebesar Rp 50 ribu. Namun kalau warga yang tidak mampu, ya harus mengambil di sumber yang lokasinya sangat jauh,” paparnya.(agp/ary) REDAKTUR: BAGUS ARY. LAYOUTER: SLATEM


OtomotiF Teknologi eSP, Bikin Motor Tambah Smart Honda New Vario eSP MALANG - Sepanjang tahun 2015 ini, PT Astra Honda Motor (AHM) meluncurkan berbagai varian terbarunya, termasuk di kelas skuter matik. Pilihan Honda Vario, menggunakan teknologi terbaru dengan sematan enhanced Smart Power (eSP) baik di kelas 125 cc maupun 150 cc di kelas premium. Supervisor PT Mitra Pinastika Mustika (MPM) Malang dan Blitar, Johnson mengatakan, varian tersebut kini hadir dengan nama New Vario eSP. “Perbedaan pada kapasitas mesin. Sekarang pilihan jadi lebih lengkap,” ujarnya kepada Malang Post kemarin. Dia menuturkan, penerapan teknologi eSP, membuat mesin matic ini bisa menghasilkan tenaga maksimum hingga 8,3 kW/ 8500 rpm dengan torsi maksimum mencapai 10,8Nm/ 5500 rpm. Ketika dilakukan sebuah uji coba, matik ini memiliki akselerasi yang cepat. Matic ini mampu menempuh jarak dari 0 - 100 meter, hanya dalam waktu 12,39 detik saja. Sedangkan kecepatan maksimum (top speed) yang sanggup dicapai sejauh 96 km per jam. Dia menuturkan, mesin dari motor New Vario 125 eSP maupun Vario 150 eSP ini telah diintegrasikan dengan sebuah fitur Idling Stop System (ISS) yang bisa meningkatkan penghematan konsumsi bahan bakar. Konsumsi bahan

bakar yang dimiliki skutik ini adalah 59,5 km per liter (metode ECE R40) dan telah tercatat sebagai yang paling irit di kelasnya. Matic ini juga semakin menyenangkan untuk dikendarai dengan adanya teknologi eSP yang dikolaborasi dengan fitur baru ACG starter yang mampu menghidupkan mesin halus dan fitur canggih ISS yang membuat konsumsi bahan bakarnya lebih efisien. Dengan fitur ISS (Idling Stop System) tersebut, mesin motor ini akan otomatis mati ketika kondisi statis selama lebih dari tiga detik. Sehingga suplai bahan bakarnya akan terhenti dan tidak terbuang percuma. Untuk menghidupkan lagi pengendara hanya perlu menarik tuas gasnya. Adapun fitur lainnya yang disematkan pada New Vario eSP. Mulai dari brake lock, modern panelmeter, integrated key shutter with seat opener, double inner rack, functional hook, dual keen eyes LED headlight, Combi brake system, bigger U-Box, fantastic tail light, side stand switch, new tubeless tire dan ABS untuk tipe CBS ISS. Johnson merinci, brake lock merupakan rem tangan yang mencegah motor loncat ketika menghidupkan mesin. Sedangkan modern panelmeter, tampilan panelmeter yang semakin modern dan stylish. Fitur Integrated Key Shutter with Seat Opener adalah kombinasi kunci kontak berpengaman magnet dengan tombol pembuka tempat duduk. Masih ada pula dual knee eyes LED

SENIN, 21 SEPTEMBER 2015

12

Pilihan Lengkap, Teknologi Mantap PT Astra Honda Motor (AHM) kini memiliki banyak alternatif dalam menawarkan skuter matik New Vario. Pasalnya, Honda memiliki beberapa pilihan, selain di kelas 110 cc, 125 cc juga pilihan mesin 150 cc, yang dikenalkan di tahun ini. “Di semester pertama lalu, kami telah melengkapi pilihan matik dengan hadirnya Vario untuk kelas premium. Honda Vario dengan mesin 150 cc,” ujar Supervisor PT Mitra Pinastika Mustika (MPM) Malang dan Blitar,Johnson. Ditambahkan, mesin 150 cc menawarkan otomotif dengan akselerasi lebih cepat nan lincah. Kelasnya yabg premium, menjadi alternatif bagi kustomer yang ingin memiliki kendaraan roda dua yang berkualitas. Johnson memaparkan, Honda Vario memiliki pasar yang beragam. Mulai dari anak muda, orang dewasa hingga customer tipe keluarga. Pasalnya, dengan bodi yang besar, Vario mampu menampung pengguna bersama keluarganya. “Dipakai untuk kerja, juga bagus,” tegasnya. Menurutnya, pasar Vario ini menjadi pendamping Honda BeAT. Apalagi, ketika kini hadir dengan tiga pilihan mesin dan dengan fitur yang berbeda pula. Malahan, bulan ini Honda sudah mengenalkan tipe terbaru di kelas 110 cc. “Tetapi unitnya belum ada di Malang. Pilihan semakin lengkap, dengan teknologi yang tidak ketinggalan,” urainya. Dia mencontohkan, satu fitur pada New Vario 125 eSP. Sero ini telah dibekali dengan fitur canggih seperti Answer Back System. Fitur itu dapat membantu pengendara dalam menemukan skutik ini saat berada di parkiran yang penuh motor. Cara kerjanya hanya dengan menekan tombol pada kunci motor yang terintegrasi dengan alat penerima yang terdapat di motor. Ketika tombol ditekan maka motor akan memberi respon suara serta lampu sein depan yang menyala. (ley/nug)

IPUNK PURWANTO/ MALANG POST

GUNAKAN TEKNOLOGI TERBARU : Honda New Vario eSP menggunakan berbagai teknologi terbaru.

headlight, lampu depan yang lebih berkelas, lebih terang dan tahan lama serta bebas perawatan, dengan desain fabulous. Sementara itu, Combi Brake System merupakan fitur pengereman yang lebih mudah dan nyaman, dimana fitur ini memudahkan keseimbangan pengereman roda belakang dan depan, lebih praktis dan juga nyaman dalam semua kondisi.

Johnson menerangkan, kini varian New Vario eSP juga telah menggunakan ban tubeless atau tanpa ban dalam. Se­ hingga, ban dijamin lebih kuat dan tahan lama. “Selain itu menjadikan tampilan lebih sporty dan gagah. Disamping menawarkan kemudahan bagi pengendara karena memperkecil resiko kebocoran ban di saat berkendara,” papar dia panjang lebar. (ley/nug)

Ipung Purwanto/ Malang Post

BERKUALITAS: Akselerasi lebih cepat dan lincah.


AREMA sporT

SENIN, 21 SEPTEMBER 2015

13

Optimis Lolos

Guest gesang/malang post

LAGA PERTAMA: Striker Arema Cronus Samsul Arif saat berebut bola dengan pemain Bali United di leg 1 babak 8 besar Piala Presiden.

Bali United Janji Balas di Leg 2 KEPANJEN – Arema Cronus patut bersyukur atas kemenangan 2-1 (0-0) atas Bali United di leg 1 babak 8 Besar Piala Indonesia. Kemenangan ini menjadi modal berharga melakoni leg kedua yang akan digelar di Stadion Dipta, Gianyar 27 September mendatang. Hal ini diungkapkan Samsul Arif Munip yang mencetak gol penentu kemenangan Arema di Stadion Kanjuruhan, kemarin malam. Meski demikian, bomber Singo Edan tersebut mengaku, masih belum puas dengan hasil yang diraih timnya itu. Namun, pemain asal Bojonegoro itu mengaku tetap berterimakasih buat anggota tim Arema yang mampu menciptakan situasi untuk golnya ke gawang Ngurah Komang, kiper Serdadu Tridatu, julukan Bali United. “Saya berterimakasih buat pemain Arema yang memberi saya kesempatan untuk memainkan ciri khas serta gaya main saya. Gol ini bukanlah gol saya pribadi, tapi karena kerja keras teman-teman pemain juga,” papar Samsul kepada wartawan seusai melakoni laga cukup berat di leg pertama babak 8 besar Piala Presiden itu. Samsul menyebut bahwa sejatinya dia masih kurang puas dengan hasil kemenangan ini. Walaupun bersyukur bisa menang 2-1, namun dia lebih senang lagi andai Arema tidak kebobolan gol penalti Lerby. Sebab, gol Lerby membuat keuntungan Arema berkurang di leg 2 lawan Bali United, 27 September 2015 mendatang. Baca Optimis... Hal.14

Catatan Wartawan Malang Post

Awas Ada yang Ingin Jegal Arema di Piala Presiden? Tujuh lawan dua. Itu adalah perbandingan angka offiside antara Arema Cronus dan Bali United. Dalam pertandingan Sabtu malam lalu (19/9), jumlah pelanggaran Arema karena offiside cukup banyak. Dibandingkan babak penyisihan, jumlah offside Arema di 8 besar terhitung tinggi. Suporter protes.

Beri Recovery Mental Guest gesang/

MALANG – Skuad pujaan Aremania, Arema Cronus mendapat liburan sehari usai pertandingan lawan Bali United. Kemarin (20/9), tim pelatih Singo Edan mengistirahatkan anak asuhnya. Tim pelatih yang dipimpin Joko “Gethuk” Susilo membutuhkan recovery, utamanya pemulihan psikologis usai menjalani laga dramatis kontra Serdadu Tridatu, julukan Bali United. “Pemain membutuhkan recovery, utamanya recovery psikis. Mereka bertanding dalam laga yang menguras emosi. Kita berikan mereka libur. Meminta mereka untuk melupakan sepakbola

satu hari saja, meminta mereka untuk berkumpul dengan keluarga supaya psikis pulih,” kata Gethuk kepada Malang Post, sore kemarin. Mantan pelatih Akademi Arema itu mencatat, recovery psikis adalah pemulihan yang paling efektif buat pemain. Saat liburan, pemulihan bakal efektif saat bertemu dan berkumpul dengan anggota keluarga. Mungkin, melupakan sepakbola satu hari tidak bisa dilakukan oleh pemain. Namun, menyibukkan diri bersama keluarga adalah cara efektif agar pikiran pemain rileks.

malang post

KERAS: Fery Aman Saragi harus berjibaku menghadapi pemain Bali United.

Baca Beri... Hal.14

Wasit garis yang dipimpin wasit utama Muslimin, jadi bahan cemo’oh sepanjang pertandingan. Usai pertandingan, bahkan pelatih Arema, Joko “Gethuk” Susilo secara terang-terangan, kecewa dengan performa wasit. Pasalnya, ada dua atau tiga peluang yang harusnya bisa jadi gol. Namun, pergerakan Samsul Arif, Cristian Gonzales, hingga Lancine Kone, seperti sudah diincar wasit. Begitu mereka lepas dari pengawalan, wasit garis langsung angkat bendera. Ti d a k a d a n i a t a n dari suporter untuk mengejek wasit. Andai mereka teliti dalam mengangkat bendera offside, mungkin tak akan ada ejekan dan makian. Hanya saja, jika suporter sudah mengejek, maka tentu ada anggapan bahwa keputusan wasit garis dianggap kurang tepat. Fino Yudhistira Catatan ini pun bukanlah untuk menyudutkan wasit dengan opini subjektif. Tapi, ini adalah respon setelah begitu banyak respon dan komentar tentang kinerja wasit garis yang memimpin laga Arema-Bali United. Bahkan, awak media yang ada di bench VIP sebelah utara, atau para fotografer di pinggir lapangan pun, sedikit banyak merasa ada yang aneh dengan keputusan wasit. Dugaan Aremania mungkin juga hampir sama dengan para wartawan. Ya, diakui atau tidak, ada perasaan janggal tentang wasit. Sabtu malam Arema sedang dikerjai. Ini hanyalah opini semata karena melihat secara langsung kejadian di atas lapangan Sabtu malam. Arema memang menang 2-1 secara dramatis. Bukan berarti itu akan langsung menutupi perasaan janggal tentang kinerja wasit garis. Belum ada jawaban memuaskan terkait kinerja wasit lapangan Sabtu malam. Saya mulai mendengar selentinganselentingan begitu pertandingan selesai. Salah satu rekan, menyebut bahwa ada oknum tertentu yang masuk ke dalam ruang wasit sebelum pertandingan. Oknum tertentu ini, saya tak perlu sebut siapa. Yang pasti, dia adalah orang berkuasa di dalam struktur organisasi operator turnamen. Baca Awas... Hal.14

REDAKTUR: jons, LAYOUTER: dj amiel


AREMA sporT

SENIN, 21 SEPTEMBER 2015

14

Aremania Jadi Man of The Match Guest gesang/malang post

AREMANIA: Ribuan Aremania saat memberikan dukungan kepada tim Singo Edan saat laga melawan Bali United.

MALANG – Pelaksana Pertandingan Arema Cronus berterimakasih kepada Aremania yang memenuhi Stadion Kanjuruhan, Sabtu malam. Dalam laga leg 1 babak 8 besar Piala Presiden, dukungan Aremania sukses mengamankan kemenangan Singo Edan. Abdul Haris, Pelaksana Pertandingan Arema, menyebut jumlah penonton sangat menyemangati Arema. “Jumlah penonton mencapai 22.249. Dengan tensi pertandingan tinggi, Aremania sukses mendorong semangat Arema agar memenangkan pertandingan. Euforia

Aremania juga luar biasa. Tanpa Aremania, mungkin semangat juang Arema tak akan bertahan hingga 90 menit,” papar Haris kepada Malang Post, kemarin. Dalam laga Arema kontra Bali United, Aremania memang disebut-sebut sebagai man of the match. Sebab, mereka tidak berhenti bernyanyi dan mendorong semangat Samsul Arif dkk. Karena Aremania, Cristian Gonzales dkk tidak menyerah meski ketinggalan satu gol hingga menit 75. Secara psikis, kehadiran Aremania juga dikhawatirkan oleh Indra Sjafri, pelatih

Bali United. Kehadiran Aremania, sukses menggetarkan mental Bali United yang dihuni anak-anak muda minim pengalaman. Man of the match tim mungkin adalah Hendro Siswanto atau Samsul Arif yang cetak gol krusial. Namun, man of the match laga Arema-Bali United, tak lain adalah Aremania sendiri, kata Haris. “Kehadiran pemain keduabelas adalah faktor penting dalam permainan. Mereka mungkin bukanlah peracik strategi. Namun, kadang mental itu jauh lebih penting daripada taktik. Sehingga, sokongan mental dari

Aremania sepanjang pertandingan, memberi kemenangan dramatis buat Arema,” kata Kepala UPTD Stadion Kanjuruhan ini. Sekarang, dorongan Aremania pun dibutuhkan oleh tim yang akan tandang ke Bali. Meskipun bakal kalah jumlah dari tuan rumah, Haris berharap Aremania bisa berangkat ke Pulau Dewata demi kelolosan menuju semifinal. Haris pun menyadari, situasi akan sangat sulit untuk Arema. Terutama, karena ada isu dan rumor soal oknum yang ingin menjegal Arema dari sisi non teknis di leg 2 Piala Presiden.

piala presiden

Persebaya Hanya Menang Tipis SURABAYA - Persebaya United (PU) berhasil memenangi laga leg pertama perempat final Piala Presiden 2015. Mereka membungkam Sriwijaya FC 1-0 di Stadion Utama Gelora Bung Tomo (GBT), Minggu (20/9) petang. Satu-satunya gol di laga ini dicetak oleh Slamet Nur Cahyo pada menit ke-83. Berawal dari wall pass yang diberikan oleh Pedro Javier ke belakang. Slamet yang berdiri bebas langsung melepaskan sepakan keras kaki kiri sambil berlari. Bola tersebut meluncu dersa ke pojok kiri gawang Dian Agus Prasetyo. Sejatinya, laga kedua tim berjalan

berimbang. Saling serang dan permainan terbuka terlihat mulai dari babak pertama sampai babak kedua. Beberapa kali peluang didapatkan. Peluang terbaik Sriwijaya datang saat Pattrich Wanggi berdiri bebas dan tinggal one on one. Sayang, sepakannya melambung. Persebaya juga memiliki peluang via Pedro, tapi berulang kali masih bisa diamankan oleh Dian Agus. Skor 1-0 bertahan sampai laga usai. Selanjutnya, laga leg kedua akan digelar di kandang Laskar Wong Kito, Stadion Gelora Jakabaring, Pelembang, Pekan depan. Sriwijaya minimal menang dengan skor 2-0

atau selisih dua gol jika ingin lolos ke semifinal. Sementara itu Pelatih Persebaya United (PU) Ibnu Grahan mengakui timnya sedikit beruntung saat menang 1-0. Bahkan, dia menyebut sang lawan seperti mengalah karena banyak membuang kesempatan. “Siriwijaya FC ini seperti mengalah. Banyak kans, tapi mereka tidak cetak gol. Apalagi di babak pertama, kelihatan sekali peluang mereka,” katanya usai laga. Sentuhan PU menurut Ibnu memang sangat minim di babak pertama. Praktis penguasaan bola dan permainan ada di tangan tim tamu. Melihat kondisi

Optimis Lolos

Kemenangan Belum Bisa Selamatkan PSM

tersebut, Slamet Nur Cahyo dan Fandi Eko akhirnya dimasukkan pada babak kedua. Hasilnya, permainan PU membaik dan mulai bisa balik menekan Sriwijaya. “Di babak kedua irama mulai ketemu. Karena itu laga tidak lagi berat sebelah, kedua tim saling serang. Akhirnya kami berhasil mencetak gol,” ungkapnya. Ibnu tak mau berpikir dulu bagaimana leg kedua selanjutnya. Dia ingin menikmati kemenangan itu terlebih dulu sembari menyiapkan strategi apa nantinya yang dibu­ tuhkan untuk mempertahankan ke­ ung­g ulan ini. (dkk/jpnn/jon)

MAKASSAR - Laga berat menanti PSM Makassar pada perempat final leg kedua Piala Presiden kontra Mitra Kukar di Stadion Gelora Andi Mattalatta, Sabtu 26 September. Pasalnya, kemenangan belum cukup untuk mengantarkan Ferdinand Sinaga Cs untuk bisa lolos ke babak semifinal. PSM wajib mencetak dua gol atas Nega Mekes, julukan Mitra Kukar. Tantangan lain, Pasukan Ramang harus berjuang ekstra untuk menutup peluang sang rival untuk kembali mencetak gol. Pelatih PSM, Assegaf Razak mengakui hal itu. Olehnya ia berharap kepada pasukannya untuk fokus. Lengah sedikit saja akibatnya bisa fatal. “Kita diuntungkan karena main kandang,” ujarnya, Minggu 20 September. Tiba di Makassar, PSM langsung menggelar latihan, Senin 21 September sore ini. Bagi, Assegaf tidak ada waktu untuk bersantai. Timnya harus betul-betul matang. Terlebih masih banyak pekerjaan rumah yang harus ia benahi pasca dipermalukan 1-0 atas Mitra Kukar di Stadion Aji Imbut beberapa waktu lalu. “Koordinasi antar lini, termasuk mematangkan penyelesaian akhir menjadi salah satu fokus latihan nanti,” tambahnya. Mantan eks asisten pelatih Persela Lamongan ini bersyukur seluruh pemain utama bisa dimainkan. Kondisi Ferdinand yang ditandu keluar akibat cedera kala bentrok melawan Mitra Kukar juga sudah pulih. “Pemain utama kita, juga tidak ada yang akumulasi kartu,” terangnya. Di satu sisi salah satu pemain kunci Mitra Kukar, Hendra Adi Bayaw harus absen lantaran akumulasi kartu kuning. “Meski tantangan yang dihadapi berat, namun kami optimis bisa melewati adangan ini dengan baik. Yakin tiket semi final bisa diraih,” ucapnya. Optimisme juga disuarakan gelandang PSM, Rasyid Bakri. Ia bertekad membalas kekalahan atas Mitra Kukar. Baginya kemenangan yang diraih Naga Mekes berbau keberuntungan, yakni lahir skema bola mati. “Kita pasti bisa membalikkan keadaan,” katanya. Pengamat sepak bola, Abdi Satria mengatakan kans PSM untuk membalikkan keadaan masih terbuka lebar. Menurutnya, pola permainan yang diperlihatkan PSM kala menjamu Mitra Kukar tidak buruk. Mental bertanding Syamsul Haeruddin dkk tetap terjaga. “Secara keseluruhan organisasi permainan yang dibangun PSM tidak berubah. Andai Ferdinand tidak cedera mungkin ceritanya akan berbeda,” tandasnya. (jpnn/jon)

Beri Recovery Mental

Sambungan dari Halaman 13

Sambungan dari Halaman 13

“Saya pribadi kurang puas, karena sejujurnya lebih suka menang tipis asalkan tidak kebobolan. Karena kita kebobolan satu gol, kita kalah gol tandang dari Bali United,” ujar Samsul. Pemain bernomor punggung 9 ini berharap, Arema bisa tampil lebih baik lagi saat bertanding di kandang Bali United. Dia optimis menghadapi pertandingan 27 September mendatang. Apalagi, dia merasa senang dengan kedatangan puluhan ribu Aremania di Stadion Kanjuruhan, semalam. “Masih banyak peluang dan kemungkinan di leg 2 Bali. Mudah-mudahan kita survivei di 8 besar, dan melaju ke babak lanjutan. Terimakasih juga buat Aremania, yang datang memenuhi stadion,” tambahnya. Sementara itu, Bayu Gatra Sanggiawan, striker Bali United mengakui bahwa hasil akhir adalah penentuan dari Tuhan. Meskipun Bali United sudah bekerja keras sepanjang pertandingan dan sempat unggul,

kemasukan dua gol di menit akhir adalah garis yang sudah ditetapkan. Sehingga, dia hanya bisa bersyukur dan pasrah atas kekalahan ini. “Ya hasil akhir sebenarnya bukan kita yang tentukan. Tapi, saya bangga, kita sebagai pemain muda, pendatang baru, sudah bisa mengimbangi permainan Arema. Kita bermain dengan cukup disiplin, dengan motivasi tinggi. Kita bekerja keras sepanjang pertandingan dan sempat unggul,” sambung Bayu. Dia pun sejatinya telah membuktikan bahwa Fabiano Beltrame, bukanlah bek yang tak bisa ditembus. Dengan gol penalti hasil pelanggaran Fabiano terhadap dirinya, Bayu menatap laga leg 2 di Stadion Dipta Gianyar dengan optimis. “Kita sudah dapat instruksi untuk main berani dan masuk ke garis pertahanan lawan, itu tak lepas dari strategi dan instruksi pelatih,” tutup Bayu.(fin/jon)

Gethuk mengatakan, recovery mental memang jadi faktor penentu kesiapan pemain untuk latihan berat jelang leg 2 babak 8 besar Piala Presiden. Pasalnya, tiap pertandingan krusial di Piala Presiden, bukan lagi sekadar adu teknis maupun adu strategi. Melainkan, ujian mental yang jauh lebih vital daripada sekadar skema permainan. “Arema lolos ujian mental di laga pertama lawan Bali United. Tapi, salah kalau kita menjadi jumawa setelah menang di leg pertama. Jalan kita akan ditentukan di laga kedua. Tiap laga adalah final. Tiap laga adalah ujian mental. Kita harus lolos ujian mental setiap pertandingan,” kata pelatih berlisensi B AFC ini. Meski demikian, recovery

mental pun diimbangi dengan recovery fisik. Menurut Gethuk, para pemain yang ingin menambah jam recovery fisik, disodori materi jacuzzi. Dengan krioterapi, Samsul Arif dkk bisa merontokkan asam laktat yang menumpuk di otot para pemain. Gethuk optimis, waktu seminggu sudah cukup untuk persiapan maksimal lawan Bali United. “Waktu kita cukup panjang untuk persiapan. Memang, nanti ada libur Idul Adha. Tapi, persiapan kita panjang menuju leg 2, sehingga tidak ada masalah dari sisi recovery. Saya meyakini, pemain bisa kembali dalam kondisi terbaiknya untuk laga leg 2 di babak 8 besar Piala Presiden,” tutup pelatih asal Cepu tersebut. (fin/jon)

Piala presiden 2015

Awas Ada yang Ingin Jegal Arema di Piala Presiden?

Hasil Pertandingan

Sambungan dari Halaman 13

Saya menggali info dari beberapa narasumber terkait info masuknya si oknum dalam ruang ganti wasit, beberapa menit sebelum pertandingan. Tak ada bukti valid, bahwa si oknum memberi ‘pesanan’ khusus kepada wasit agar merugikan Arema. Karena itu, saya menggali lebih dalam kepada pemain. Salah satu pemain senior, menyebut bahwa kinerja wasit garis tidak bagus. Sebagai pemain lapangan, dia merasa ada pergerakan yang seharusnya sudah lolos dari jebakan offside. Tak heran, dia sewot dengan wasit garis walaupun Arema memenangkan leg pertama.

“Saya tahu, pemain ada yang offiside. Tapi, ada juga yang harusnya on side. Saya semakin yakin, Arema memang sedang dikerjai. Bahkan, kondisi ini bisa lebih parah lagi di pertandingan kedua di Bali nanti. Masyarakat harus tahu soal ini,” tegas pemain senior tersebut. Catatan ini adalah catatan subjektif. Anggap saja semua asumsi soal oknum penekan wasit dan keluh kesah pemain itu benar adanya. Dengan mengesampingkan hasil kemenangan, catatan ini berkesimpulan bahwa ada oknum yang ingin Arema tidak juara. Ada pihak tertentu yang ingin menyandung Arema. Ada sekelompok

orang yang menggunakan cara-cara tertentu, agar Arema jatuh. Kebenaran catatan ini akan langsung dibantah Steering Committee alias komisi kontrol. Catatan ini, juga bakal disangkal habis-habisan oleh penyelenggara t u r n a m e n i n i . Catatan ini akan dianggap sebagai opini belaka, tanpa bukti kuat yang mendukungnya. Mereka akan minta bukti. Namun, sebagai Arek Malang, sebagai pecinta Arema, marilah berpikir nalar. Saat kali pertama digelar, bukankah ada pihak yang ingin mencoret Arema dari turnamen ini? Bukankah ada oknum yang berharap Arema tidak tampil?

Bukankah ada sekelompok orang yang berharap Arema tak berprestasi? Lalu, kalau tidak sukses mencegah Arema ikut turnamen ini, yakinkah Anda para pembaca, bahwa orang-orang ini tak akan ‘mengganggu’ perjalanan Arema di Piala Presiden? Yakinkah Anda Arek Malang, kalau langkah Arema menuju partai puncak akan mulus-mulus saja? Apapun jawaban Anda, yakinlah Arema tak akan mampu bertahan saat dikerjai, tanpa dukungan serta support penuh Aremania. Yakinlah, Arema tak akan sukses menuju partai final, apabila suporter masih terpecah-pecah dan belum satu suara.(fino yudistira)

“Kehadiran Aremania semakin penting buat Arema di Bali. Aremania akan jadi saksi, jadi pelindung tim saat ada niatan oknum yang ingin mengerjai Arema. Bukan hal aneh bila ada yang ingin Arema gagal. Bukankah kita juga sering menghadapi faktor-faktor seperti ini di laga lain,” kata Haris. Ia berharap, kehadiran Aremania bisa menjadi kunci kelolosan Arema ke babak semifinal. “Semoga kita bisa bertemu lagi di babak semifinal Piala Presiden, dan akhirnya bertemu di babak final,” tutupnya.(fin/jon)

1

Mitra Kukar

vs PSM Makassar

0

2

Arema Malang

vs Bali United

1

1

Persebaya United

vs Sriwijaya FC

0

3

Pusamania BFC

vs Persib Bandung

2

jadwal Pertandingan leg kedua Sabtu, 26 September 2015 PSM Makassar

vs Mitra Kukar

15.00 WIB

Persib Bandung

vs Pusamania BFC

18.00 WIB

Minggu, 27 September 2015 Sriwijaya FC

vs Persebaya United

15.00 WIB

Bali United

vs Arema Malang

18.00 WIB

REDAKTUR: jons, LAYOUTER: dj amiel


SENIN, 21 SEPTEMBER 2015

15

Tim Tangguh Melaju ke Delapan Besar Bupati Cup 2

Fino Yudistira/Malang Post

LOLOS : Tim asal Turen, Kembar Bola lolos ke fase 8 besar kategori U-20 Bupati Cup 2, kemarin.

TUREN-Hari kedua turnamen futsal Bupati Cup 2 kembali memunculkan calon juara. Penyisihan kategori U-20 grup D, E dan F turnamen yang diprakarsai PSSI Askab Malang, W Enterprise dan Malang Post itu berlangsung seru. Terdapat empat tim yang mewakili grup D, E dan F untuk bertanding di delapan besar, Minggu (27/9) mendatang. Empat tim tersebut adalah juara grup E Antok Coffee, runner up grup E Kembar Bola, juara grup F SFC Balamula dan runner up grup F Ukhuwah PPDU. Antok Coffee dan SFC Balamula tak terkalahkan di penyisihan. Sedangkan,

Kembar Bola dan Ukhuwah PPDU sukses menembus fase 8 besar setelah tampil habis-habisan. Hal ini dibenarkan Panitia Pelaksana Bupati Cup 2, Muhammad Alwi yang dikonfirmasi Malang Post, kemarin. “Keempat tim yang lolos sudah berjuang maksimal di penyisihan. Antok Coffee dan SFC Balamula jadi unggulan dari grup E dan F. Mereka jadi juara grup dan tak terkalahkan di penyisihan,” kata Awe, sapaan akrabnya. SFC Balamula memastikan lolos ke 8 besar Bupati Cup 2 kategori U-20, setelah membantai Armada dengan skor 4-0. Sementara, tim runner up Ukhuwah PPDU menggulingkan Gokil FC dengan skor 8-3, demi tiket 8 besar. Antok Coffee, menjegal Urugues Sengguruh untuk

mengunci tiket 8 besar. Sedangkan, Kembar Bola lolos dramatis usai merontokkan tim SMK Muhammadiyah 1. Awe menyebut, persaingan serta kompetisi berlangsung dengan euforia serta semangat tinggi. “Peserta sudah menunjukkan euforia yang luar biasa dalam menyambut kategori U-20 Bupati Cup 2. Semoga semangat serta euforia ini semakin menanjak di babak 8 besar nanti. 8 besar U-20 sudah lengkap, mereka akan bertemu di Nenjap One Futsal pada 27 September,” kata pria asal Sumbermanjing Wetan ini. Ia mengatakan, Antok Coffee bakal bertemu dengan Ukhuwah PPDU pada babak 8 besar. Sedangkan, SFC Balamula akan menjamu Kembar Bola. Empat tim ini, menyusul tim U-20 lain yang

sudah mengunci tiket 8 besar. Yakni, Fattaya FC, Rodali, Metro Futsal dan Punggawa Turen. Dalam babak 8 besar, Awe mengingatkan tim-tim yang lolos agar membawa id card asli. Tujuannya untuk memastikan agar tak ada peserta yang tidak sah dalam turnamen. “Jangan lupa, bagi semua tim yang lolos 8 besar pada saat pertandingan, wajib membawa id card asli minimal tiga. Sesuai persyaratan yang sudah disepakati sejak awal,” tutup Awe. (fin/van)

Greysia/Nitya

Juara Korea Open 2015 SEOUL - Meski di tengah teror dukungan penonton tuan rumah, Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari berhasil keluar sebagai juara Korea Open 2015 superseries. Disisi lain, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir menjadi runner up setelah kalah dari musuh bebuyutannya, Zhang Nan/Zhao Yunlei, kemarin. Di partai final yang digeber di SK Handball Stadium, Minggu (20/9) petang, ganda terbaik Indonesia itu menang 21-15, 21-18 atas ganda tuan rumah Chang Ye Na/Lee So Hee. Di game pertama, Greysia/Nitya sempat mendapat perlawanan ketat dari Chang/Lee. Namun sejumlah kesalahan sendiri, terutama saat servis, membuat mental ganda tuan rumah down dan berpengaruh terhadap penampilan di lapangan. Di game kedua, Greysia/Nitya sempat di atas angin. Apalagi, dari tayangan liv streaming, suara dukungan fans Indonesia semakin

terdengar, menyusul bungkamnya pendukung tuan rumah. Namun pelan-pelan, ganda Korea bangkit dan mendekati poin Indonesia hingga 18-19. Untungnya, Greysia/ Nitya akhirnya kembali melejit. 20-18 dan 21-18. Total dua ganda tersebut harus menyelesaikan pertandingan dalam waktu 47 menit. Buat Greysia/Nitya, gelar ini merupakan titel kedua tahun ini setelah juara di Yonex Open Chinese Taipei, Juli kemarin. Sementara itu, partai puncak Korea Open 2015 superseries ditutup dengan pertemuan dua ganda campuran terbaik dunia. Peringkat satu BWF, Zhang Nan/Zhao Yunlei (Tiongkok) dan nomor dua dunia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir (Indonesia) berjumpa pada final yang digelar di SK Handball Stadium, Minggu (20/9) petang. Di game pertama, kejar-kejaran poin berlangsung unik. Kadang pasangan Tiongkok unggul tiga-

empat poin, namun kemudian disusul Indonesia hingga enam sampai delapan angka. Begitu juga sebaliknya. Di game ini, Tontowi tampak terpancing menguras tenaga melancarkan smes. Pasangan Zhang/Zhao samasama memberikan bola panjang ke belakang. Namun smes Tontowi sering bisa dikembalikan Zhang/Zhao dengan baik. Ganda Tiongkok itu akhirnya melejit usai lepas dari angka 16. Zhang/Zhao pun menang 21-16. Di game kedua, poin ketat kembali mewarnai. Zhang versus Tontowi saling jual beli smes. Sementara Zhao kontra Liliyana saling perang di depan net. Ketenangan dan mental juara akhirnya menjadi pembeda dua ganda di lapangan. Zhang/ Zhao akhirnya menutup puncak Korea Open dengan 21-15. (jpnn/van)

DEMI MERAH PUTIH : Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari membuktikan sebagai pasangan ganda terbaik.

Senam Rampal yang digelar Malang Post dan Kodim 0833 Kota Malang selalu variatif dan dinamis pada setiap pekan. Seperti Minggu (20/9) kemarin, selain gerakan senam yang dinamis, terdapat juga warga asing yang antusias. Jangan lupa, pekan depan dress code busana muslim dalam rangka Idul Adha.

S

a n e

R m

a p m a

e S l

u l a l

r Va

f i t ia st

ng

po

mala

si/

gla

n isi

b

cky

di

REDAKTUR: vandri, LAYOUTER: gga


SENIN, 21 SEPTEMBER 2015

16

Real Madrid 1 vs Granada 0

Harus Tuntas di San Mames

SELEBRASI: Pemain AC Milan Carlos Bacca melakukan selebrasi seusai mencetak gol ke gawang Palermo, kemarin.

AC Milan 3 vs 2 Palermo

Selamat Berkat Gol Telat MILAN - AC Milan langsung bangkit pasca kekalahan 0-1 yang diderita dalam Derby della Madonnina kontra Inter Milan. Mereka mengalahkan Palermo dengan skor tipis 3-2 setelah Carlos Bacca mencetak gol penentu 15 menit sebelum berakhir di San Siro dini hari kemarin (20/9). Dua gol dari Bacca, masingmasing di menit 21 dan 75, ditambah dengan gol Giacomo Bonaventura lima menit sebelum turun minum mengamankan rekor 100 persen Milan di kandang. Adapun Palermo hanya berhasil memperkecil kedudukan melalui aksi gelandang Oscar Hiljemark yang memborong dua gol di menit 32 serta 73. Kemenangan ini sekaligus sedikit mengikis pesimisme dari para Milanisti yang kecewa dengan besarnya dana belanja yang dilakukan oleh klub kesayangan mereka di bursa transfer musim panas ini. Kebanyakan tifosi Milan itu menuding bahwa pembelian mahal klub antara lain seperti

Carlos Bacca, Luiz Adriano, maupun Balotelli, hanyalah upaya memperbaiki citra buruk mereka yang gagal menggaet Geoffrey Kondogbia yang memilih Inter maupun memulangkan Zlatan Ibrahimovic dari Paris Saint-Germain. Wa k i l P r e s i d e n Adriano Galliani pun menjadi pihak yang dituding paling bertanggung jawab terhadap segala kegagalan Milan di transfer window. Namun, sang patron Silvio Berlusconi berusaha membela koleganya tersebut. ‘’Keputusan untuk tak membeli Kondogbia merupakan tindakan yang bijaksana jika melihat statusnya sebagai hot item musim ini,’’ujar Berlusconi selepas laga seperti dilansir ESPN. ‘’Penawaran awalnya tak masuk akal. Hanya setengah dari harga yang mampu kami bayar,’’ lanjut eks Perdana Menteri Italia itu. Berlusconi juga menjilat ludahnya sendiri ketika memuji penampilan Mario Balotelli

Inter Milan Petik Empat Kemenangan Beruntun VERONA – Inter Milan menjadi tim Serie A paling sangar pada awal musim ini. Pemilik 18 Scudetto tersebut terus saja memetik kemenangan di kompetisi domestik. Terbaru, Inter berhasil menumbangkan Chievo Verona dengan skor 1-0 (1-0) pada pekan keempat Serie A 2015/2016 yang dilangsungkan di Stadion Marc Antonio Bentegodi, Minggu (20/9) malam WIB. Sempat kesulitan menjebol gawang tuan rumah, Inter berhasil memecah kebuntuan tiga menit sebelum babak pertama usai. Mauro Icardi menjadi pahlawan bagi Inter setelah memaksimalkan kemelut di depan gawang Chievo. Inter sempat memiliki beberapa peluang melalui Icardi dan Rodrigo Palacio. Namun, raksasa Italia berjuluk I Nerazzurri tersebut tak bisa menambah gol hingga pertandingan kelar. Inter tampil dominan sepanjang laga. Meski bermain di kandang lawan, Inter mampu menguasai bola sebanyak 55 persen. Selain itu, Inter mampu melepaskan tiga shots on goal. Itu adalah kemenangan keempat secara beruntun alias sapu bersih bagi Inter. Icardi dkk kini berhak duduk di puncak klasemen setelah mengemas 12 angka. (jos/jpnn/jon)

yang bermain selama 20 menit setelah mengganti Luiz Adriano. Sebelumnya, dirinya mengatakan bahwa pemain 25 tahun itu seperti apel busuk karena dinilai memberikan pengaruh negatif di dalam ruang ganti Milan. ‘’Balo tidak membuat satu passing meleset malam ini (kemarin). Kehendak Tuhan membuat dia menjadi berbeda. Aku sering mengobrol dengannya melalui telepon sejak saat ini. Dia sudah mencapai kedewasaan dan aku harap Balo bisa mempertahankannya di masa depan,’’ papar Berlusconi. Allenatore Milan Sinisa Mihajlovic sendiri tidak terlalu senang dengan tiga angka yang mereka raih. Menurutnya, Riccardo Montolivo dkk masih memperlihatkan kelemahan ketika mereka menang melawan Empoli dimana Milan langsung bermain bertahan saat sudah unggul. ‘’Kami kebobolan dua gol dan yang membuatku marah adalah ketika kami memulai-

nya dengan baik dan mencetak gol, kami mengendur,’’ keluhnya seperti dilansir Sky Sport Italia. ‘’Kami seperti tidak tahu bagaimana cara mengendalikan permainan sehingga membiarkan tim lawan mengejar kami,’’ ucap pelatih asal Serbia tersebut. Miha juga mengritik ‘cobacoba’ yang dilakukan Bacca ketika melakukan rabona kick, yaitu menendang dengan kaki tersilang. Sialnya, peluang matang itu masih mampu ditepis oleh kiper Stefano Sorrentino. ‘’Rabona diperbolehkan selama Anda bisa membuatnya menjadi gol. Kalau tidak, Anda lebih baik memantulkannya ke tiang gawang, ‘’ujar Miha seperti dilansir Reuters. ‘’Untung saja, Bacca bisa memperbaikinya dengan gol kedua,’’ lanjut Miha kembali. Dirinya pun tak ingin pasukannya kembali bermain seperti Palermo ketika bertandang ke Stadion Friulli, markas Udinese, Kamis dini hari nanti (24/9).

‘’Kami tahu bahwa kami harus improve dan lebih fokus ke pertahanan. Namun, setidaknya kami sudah di jalur yang benar,’’ tukas eks pelatih Sampdoria tersebut. Terpisah, pelatih Palermo Beppe Iachini menyebut bahwa kurang cepat dalam melakukan umpan terobosan menjadi faktor penyebab kekalahan Palermo kemarin. ‘’Ketika kami sudah mendapat bola, harusnya kami bisa cepat-cepat menyodorkannya ke depan,’’ ujar Iachin seeprti dilansir Sky Sport Italia. Dirinya bersama asisten Giuseppe Carillo diusir dari lapangan karena rptes kerasnya terhadap wasit Carmine Russo. Hal itu pun memicu kegeraman Presiden Palermo Maurizio Zamparini. ‘’Kalau aku tahu Russo yang memimpin, aku pasti bakal menyuruh mereka untuk tetap berada di rumah,’’ kecamnya seperti dilansir Football Italia. ‘’Sulit untuk melihat Russo memimpin dengan sikapnya yang seperti itu,’’ tandasnya. (apu/jpnn/jon)

MADRID - Rafael Benitez sepertinya harus membuka catatannya kala masih memegang Liverpool, 11 tahun silam. Pasalnya, Benitez sudah lupa bagaimana cara mengefektifkan formasi 4-4-2 yang kali terakhir dia gunakan pada musim 2008-2009. Itu kalau dia masih mau menjajal formasi darurat itu di San Mames, markas Athletic Bilbao, besok. Dari dua laga percobaannya, Benitez terbukti susah berpaling dari formasi 4-2-3-1 yang jadi pakemnya tujuh musim terakhir. Termasuk dalam laga home menjamu Granada di Santiago Bernabeu, Madrid, Sabtu malam waktu setempat (19/9). Laga yang mempunyai tradisi skor tenis pun berubah jadi seperti laga derby atau El Clasico. Los Blancos hanya mampu menang tipis 1-0 setelah Karim Benzema menjebol gawang Andres Fernandez pada menit ke-55. Atau 10 menit setelah dia mengembalikan formasi dari 4-4-2 di awal laga, menjadi 4-2-3-1 pada awal babak kedua. Pergantian posisi Lucas Vazquez dari gelandang kiri menjadi winger kanan menandai pergantian itu. Penempatan Vazquez ke sisi kiri itu bagian dari eksperimen Benitez. Padahal, posisinya ada di attacking midfielder sisi kanan. Melihat dari statistic Squawka, pemain berusia 24 tahun tersebut malah lebih banyak bergerak di sisi kanan ketimbang di sisi kiri membantu Marcelo. Begitu kembali ke 4-2-3-1 dan mengembalikan Cristiano Ronaldo ke habitatnya, sisi kiri Real lebih dinamis dengan 42 persen serangan dari sisi tersebut. Makanya, terlalu riskan bagi Benitez untuk tidak memakai 4-2-3-1 dengan kecenderungan dominasi serangan tim lawan dari sisi kanan, atau berlawanan dengan sisi kiri Real. Whoscored menyebut, Bilbao dalam empat laga Primera Division-nya mempercayakan sisi kanan sebagai tumpuan serangan dengan 37 persen. Sedikti gap-nya dengan sisi kiri 35 persen. ‘’Laga berikutnya akan menjadi kans untuk membuktikannya kembali,’’ ujar Benitez sebagaimana dikutip dari AS. Diakuinya, sulit untuk mencari solusi dengan absennya Gareth Bale dan James Rodriguez yang sama-sama dibekap cedera. Tanpa Bale, Isco bisa digeser ke tengah. Namun, belum ada yang bisa menjadi pelapis Isco di posisi itu. Dengan kata lain, ada mata rantai antara posisi attacking midfielder tengah dan kanan Real. Menurut Benitez, bukan persoalan perubahan formasi yang bikin timnya tersendat. Tetapi lebih ke buruknya penyelesaian akhir lini depan Real. Dari 20 kali shots, cuma separonya yang on goal, dan hanya satu yang tembus ke gawang. ‘’Harusnya ada tiga atau empat peluang yang berbuah gol. Semua ini karena Granada bermain bertahan,’’ kilahnya. Ronaldo menjadi yang terbanyak dengan melewatkan gol dari delapan kali tendangannya ke gawang Fernandez. Padahal, jika Ronaldo mampu memanfaatkan peluang, dia sudah bisa bersanding dengan Raul Gonzales sebagai pencetak gol terbanyak klub. Sebaliknya, Keylor Navas sejajar dengan Miguel Angel lewat empat kali cleansheetnya. Sekalipun masih meraba-raba komposisi terbaiknya untuk membalas kekalahan di San Mames musim lalu, Benitez mendapat kabar gembira dari lini pertahanan. Salah satu pemain andalannya di pertahanan, Sergio Ramos dikabarkan di Marca menunjukkan peningkatan dari pemulihan cedera dislokasi bahunya. Harusnya, Ramos absen dalam kurun waktu 10 hari pasca pertandingan pertama di Liga Champions melawan Shakhtar Donetsk, tengah pekan lalu. Artinya, dia baru bisa 100 persen kembali ke starting line up Real pada laga menjamu Malaga, 26 September mendatang. (ren/jpnn/jon)

Messi Hampir Merapat ke Klub Serie B GENOA – Berita mengenai Lionel Messi selalu menarik disimak. Baru-baru ini, Presiden Genoa, Enrico Preziosi, mengklaim pernah menolak membeli La Pulga saat masih berusia 14 tahun. Megabintang asal Argentina itu pun tak lama kemudian digaet Barcelona. Pada 2002, Preziosi masih memimpin Como yang baru saja promosi ke Serie B. Saat itu, Messi hanya dibanderol dengan harga 45 ribu euro (sekira Rp723 juta). Namun, pengusaha tajir ini justru menolaknya mentah-mentah. Dia pun menyesal melakukan hal itu.

“Jika saya bisa memundurkan waktu, saya akan kembali menjadi presiden yang membawa Messi ke persepakbolaan Italia. Ketika masih memimpin Como, saya diberitahu bisa membeli anak berusia 14 tahun itu hanya dengan 45 ribu euro,” kata Preziosi kepada La Gazzetta dello Sport, Minggu (20/9/2015). “Akan tetapi, semua pemain yang kami inginkan setidaknya harus berusia 20 tahun. Saya menganggapnya sebagai bocah kecil yang mengalami masalah pertumbuhan,” lanjutnya. “Itu adalah kesalahan besar yang semua orang lakukan,

kecuali Barcelona. Seorang pemain seharusnya tidak dinilai berdasarkan tinggi atau berat badan, tapi atas bagaimana dia tampil di lapangan.” Meski menyesal gagal mendapatkan tanda tangan Messi, justru hal lain yang diinginkan Preziosi jika memiliki mesin waktu. “Jika mesin waktu benar ada, saya akan menggunakannya untuk kembali ke Middle Ages. Saya akan menjadi orang yang terhormat, mungkin seorang duke dengan segala kemewahan dan glamornya,” pungkas Preziosi. (fmh/jpnn/jon) foto-foto net

CETAK GOL : Karim Benzema seusai menjebol gawang Granada kemarin.

Hati David Beckham Hancur, Gara-Gara Ini

KELUARGA: David Beckham saat bersama istri dan ketiga anaknya yang laki-laki semua.

LONDON- Menjadi Pesepak bola tenar, meraih sederet prestasi di level klub, menjadi bagian Timnas, ternyata tak serta-merta membuat putra mantan bintang Manchester United, David Beckham ingin meniru jejak ayahnya. Dia mengaku, anak-anaknya sempat keder menjadi pemain bola karena nama besar dirinya. Saat diwawancara oleh ABC News, Beckham sempat mengakui bahwa dia sangat senang ka-

lau anak-anaknya bermain bola. Karena itu dia mendidik anaknya untuk bermain sepak bola, muali dari rumah sampai dimasukkan ke akademi sepak bola. Sampai akhirnya, satu hari salah satu anaknya datang kepadanya dan bicara, "ayah, kamu tahu, aku tidak yakin aku ingin main bola untuk selamanya," ucap Beckham. "itu membuat hatiku sedikit hancur, " lanjut suami Victoria Adams tersebut.

Apa alasannya? Beckham mendapatkan pernyataan yang membuatnya langsung berpikir. Sang anak mengaku bahwa setiap masuk ke lapangan, dia tahu kalau setiap orang berkata "kamu tahu, itu anak David Beckham', jika aku tak bermain sebaik dirimu, maka itu tidak bagus," ucap pemain yang pernah berseteru dengan pelatih Alex Ferguson tersebut. Karena pertimbangan itulah, Beckham langsung

meminta anaknya untuk berpikir. "Aku bilang ke dia, oke.. hentikan, Kamu bermain karena kamu ingin bermain, kamu bermain karena itu membuatmu bahagia," lanjut Beckham. Meski demikian, tiga anak lelaki Beckham sejatinya cukup dekat dengan sepak bola. Bahkan, anak pertamanya, Brooklyn, masuk dalam akademi sepak bola Arsenal dan berjuang untuk masuk ke level akademi Level-A. (dkk/jpnn/jon) REDAKTUR: jon, LAYOUTER: hary


SENIN, 21 SEPTEMBER 2015

17

BINAR GUMILANG / MALANG POST

KEBERSAMAAN : Calon Bupati Malang, Dr H Rendra Kresna selalu bersama berbagai elemen masyarakat. Salah satunya bersama komunitas budaya sakera dalam suatu acara.

lintas pilkada Demikian juga paslon petahana untuk pilkada Kota Blitar, Muh Samanhudi-AnwarSantoso, melaporkan dana awal kampanye Rp 100 ribu,” Masykurudin Hafidz Koordinator JPPR

Ada Petahana Bermodal Rendra Sukses Tangani Desa Tertinggal MALANG-Pasangan calon (paslon) Bupati Malang, Dr H Rendra Kresna-Drs HM Sanusi memprioritaskan pembangunan desa terpencil. Ini merupakan lanjutan program pembangunan untuk kesejahteraan warga secara nyata. Apalagi jumlah desa tertinggal di Kabupaten Malang semakin berkurang selama dipimpin Dr H Rendra Kresna. Ketua Tim Pemenangan Dr H Rendra Kresna-Drs HM Sanusi, H Achmad Andi mengatakan, pembangunan desa terpencil sudah dilakukan oleh

Rendra selama hampir lima tahun menjadi bupati. “Bila terpilih kembali, pasti meneruskan program pembangunan desa yang telah dicanangkan sebelumnya,” ujarnya kepada Malang Post, kemarin. Dijelaskannya, untuk menjadikan Kabupaten Malang lebih baik tidak selalu dengan suatu hal yang baru. Melainkan program yang sebelumnya sudah digagas dilanjutkan lagi. Apalagi pembangunan harus berkelanjutan dan tidak pernah putus. “Terutama untuk memban-

gun daerah terpencil maupun tertinggal. Dibutuhkan waktu yang berkelanjutan untuk mewujudkan hal tersebut. Apalagi wilayah Kabupaten Malang sangat luas, sehingga harus bertahap,” papar Achmad Andi. Menurutnya, pembangunan daerah terpencil yang dilakukan Rendra selama menjabat sebagai bupati Malang sudah bagus. Salah satu indikatornya, jumlah desa tertinggal di Kabupaten Malang terus berkurang. Pada tahun 2010 jumlah desa

tertinggal sebanyak 110 desa. Jumlah tersebut berkurang menjadi 51 desa pada tahun 2012. Tahun 2014 jumlah desa tertinggal menyusut menjadi 15 desa dan satu desa sangat tertinggal. Targetnya pada akhir tahun 2015 sudah tidak ada lagi desa tertinggal di Kabupaten Malang. “Inilah manfaat dari pembangunan berkelanjutan. Ada indikator dan pencapaian yang diraih. Seperti indikator jumlah desa yang tertinggal, terus mengalami penurunan,” kata sekretaris DPD Golkar

Kabupaten Malang tersebut. Menurut dia, pencapaian itu berkat konsistensi Rendra membangun desa terpencil. Begitu pula kedepannya, bila dipercaya kembali memimpin Kabupaten Malang, Rendra tetap konsesiten membangun desa terpencil. Hal itu sekaligus menjadi program andalan saat kampanye pasangan yang mengusung jargon Madep, Manteb, Manetep (M3) ini. “Seluruh program yang telah baik ini, wajib dilanjutkan kembali,” pungkasnya. (big/van)

Warga Berharap Dewanti

Majukan Pariwisata

WAGIR-Warga berharap calon Bupati Malang, Dra Hj Dewanti Rumpoko membawa kesuksesan pembangunan Kota Batu ke wilayah Kabupaten Malang. Contohnya pembangunan pariwisata, pertanian dan layanan publik yang mengutamakan masyarakat. Hal itu diungkapkan warga kepada Dewanti Rumpoko saat blusukan di Wagir, kemarin. Mereka yakin, ketua TP PKK Kota Batu yang berpasangan dengan Dra Hj Masrifah Hadi ini bisa mewujudkan Kabupaten Malang menjadi lebih baik. Harapan warga juga diungkapkan saat menyambut kedatangan pasangan calon bupati yang mengusung tagline Malang Anyar itu. Mereka antusias memberi selamat datang kepada paslon bernomor urut 2 ini. “Kami sangat mendukung pasangan calon Dra Hj Dewanti Rumpoko-Dra Hj Masrifah Hadi memimpin Kabupaten Malang. Semua tahu kesuksesan di Kota Batu. Karena itu ibu Dewanti Rumpoko harus bisa sukses membawa Kabupaten Malang, menjadi makmur dan maju,” ujar Suroso, salah satu warga penuh semangat. Ia mengatakan, program yang diusung oleh pasangan ‘Dewi Sri’ sangat tepat dengan yang diharapkan masyarakat Kecamatan Wagir. Salah satunya adalah program sekolah gratis selama sembilan tahun. “Kami sudah lama mengharapkan ada sekolah gratis di Kabupaten Malang,” katanya. Ketua Relawan Wagir Anyar, Jumali

ist/Malang Post

PEDULI PETANI : Dra Hj Dewanti Rumpoko menyapa lalu berdialog dengan petani di Wagir, kemarin.

Rp 100 Ribu JAKARTA - Hasil kajian Jaringan Pendidikan Pemilih untuk Rakyat (JPPR) menunjukan laporan dana kampanye yang berasal dari calon petahana tidak selalu dalam jumlah besar atau kecil. Dana awal kampanye dalam jumlah yang paling kecil juga dilaporkan oleh sebagian pasangan calon petahana. Dan dana awal yang dilaporkan oleh pasangan calon paling besar juga sebagian oleh calon petahana. "Misalnya petahana yang melaporkan dana awal kampanye sangat kecil itu untuk Pilkada Kabupaten Lima Puluh Kota, Sumatera Barat. Paslon Asyirwan Yunus-Ilson Cong hanya mencantumkan Rp 100 ribu. Demikian juga paslon petahana untuk pilkada Kota Blitar, Muh SamanhudiAnwar-Santoso, melaporkan dana awal kampanye Rp 100 ribu," ujar Koordinator JPPR Masykurudin Hafidz, Minggu (20/9) kemarin. Pada pilkada Bengkulu Utara paslon petahana Mian-Arie Septia Adinata menurut Masykurudin melaporkan dana awal kampanye Rp 200 ribu. Sama dengan paslon petahana Kabupaten Jembaran, Bali, I Putu Artha-I Made Kembang Hartawan. Sementara untuk pilkada Bantul, Yogyakarta, paslon petahana Sri Surya Widati-Misbakhul melaporkan dana awal kampanye Rp 500 ribu. "Ada beberapa petahana yang melaporkan dana awal kampanyenya cukup besar. Misalnya paslon Bambang M Yasin-Arifuddin untuk pilkada Kabupaten Dompu, NTB dana awal kampanyenya Rp 509 juta," ujar Masykurudin. Untuk Kota Banjarbaru, Kalimantan Selatan, paslon petahan Ruzaidinnoor-Fitri Zamzam melaporkan dana awal kampanye Rp 600 juta lebih. Di Kabupaten Sleman, Yogyakarta paslon petahana Yuni Satya Rahayu-Danang Wicaksana Rp 1,4 miliar. Di pilkada Kepulauan Riau kata Masykurudin, paslon petahana Muhammad Sani-Nurdin Basirun melaporkan dana awal kampanye Rp 915 juta. Sementara paslon petahana untuk pilkada Indramayu, Jawa Barat Anna Sophanah-Supendi melaporkan dana awal kampanye Rp 7.98 miliar.(jpnn/van)

Calon Meninggal, Pilkada Ditunda

mengatakan kedatangan paslon Malang Anyar ke Kecamatan Wagir untuk menyapa dan mendengar curhat warga. Selain itu menjelaskan tentang program yang diusung. “Program blusukan ini untuk keliling desa. Mulai dari Sitirejo, Mendalan

Wangi, Sukoanyar, Darungan, Sumberpang, Sumbersuko dan Desa Bedali. Menyapa masyarakat dan petani. Tujuannya sosialisasi program Malang Anyar sehingga sampai ke masyarakat bawah,” tutur Jumali. Sementara itu, selama blusukan pasan-

gan calon bupati yang diusung PDI Perjuangan itu didampingi kesenian daerah seperti bantengan. Kesenian daerah menjadi salah satu perhatian Malang Anyar agar terus dilestarikan. Apalagi kesenian daerah bisa mengundang kunjungan wisatawan. (agp/van)

JAKARTA - Jumlah daerah penyelenggara Pilkada tahun 2015 terancam berkurang lagi. Pasalnya, Kabupaten Buru Selatan, Provinsi Maluku kini hanya memiliki calon tunggal. Itu terjadi setelah salah seorang calon bupati, Hakim Fatsey, meninggal dunia. Partai pengusungnya, PKS dan Gerindra, dikabarkan tidak lagi menyodorkan kandidat pengganti. Berdasar peraturan KPU tentang pencalonan, dengan meninggalnya Fatsey, KPU setempat harus menunda tahapan pilkada paling lama sepuluh hari. Sebab, Fatsey meninggal di tengah masa kampanye sehingga jumlah calon kurang dari dua pasang. Penundaan itu ditujukan untuk memberikan kesempatan kepada partai pengusung untuk menyodorkan calon. Aturan tersebut hanya membolehkan penggantian oleh parpol pengusung, bukan partai lain. Karena itu, bila tidak ada calon pengganti, pilkada di daerah tersebut tidak bisa dilaksanakan. Komisioner KPU RI, Hadar Nafis Gumay saat dikonfirmasi memastikan bahwa kondisi tersebut akan membuat pilkada di Kabupaten Buru Selatan ditunda hingga 2017. ’’Iya, akan seperti itu. Mau bagaimana lagi?’’ ujar Hadar. (jpnn/van)

Desak Coret 100 Ribu Pemilih di DPS Penyebabnya, Sudah Meninggal Tapi Tercatat Sebagai Pemilih SURABAYA-Bawaslu Jatim meminta KPU menghapus hampir 100 ribu pemilih yang telah meninggal dari Daftar Pemilih Sementara (DPS). Ketua Bawaslu Jatim Sufyanto mengatakan rekomendasi ini dikeluarkan menjelang penetapan Daftar Pemilih Tetap (DPT) oleh masing-masing KPU kota dan

kabupaten yang ada di Jatim. "Iya, ini kan sudah dekat pelaksanaan ya. Tapi masih ada pemilih meninggal di Mojokerto sebanyak 14.907 orang, di Sumenep ada 18.282 orang, dan daerah lainnya, itu harus dicoret dari DPS," jelasnya kepada suarasurabaya.net, kemarin. Hasil pantauan Bawaslu Jatim juga men-

emukan pemilih meninggal belum dicoret dari DPS di Situbondo sebanyak 20.473 orang. Sedangkan Jember ada sebanyak 46.193 nama. Sufiyanto mengatakan, tidak hanya permintaan mencoret data pemilih meninggal, Bawaslu juga meminta KPU kota dan kabupaten di Jatim memasukkan nama-nama calon pemilih yang belum masuk daftar. Pemilih yang belum terdaftar di Jatim antara lain di Kabupaten Lamongan sebanyak 10.838 orang, di Kabupaten Situbondo

ada 12.792 orang, Kabupaten Mojokerto ada 13.239 orang, dan Kabupaten Jember ada 52.003 orang. Dia berharap, tidak akan ada kecurangan dalam proses pilkada serentak 2015. Setiap orang memiliki hak secara konstitusional, sebagai pemilih dan yang dipilih. "Sebagai negara dengan azaz demokrasi, sudah sepatutnya menjaga proses demokrasi. Semoga tidak ada KPU yang bermasalah, dan Panwas terus memantau pelaksanaan pilkada serentak," katanya. Mengenai rekomendasi Bawaslu terse-

but, Ketua KPU Jatim, Eko Sasmito mengatakan, KPU kabupaten dan kota sedang terus melakukan perbaikan dan pencocokan data pemilih. "Sudah dilakukan. Jadi, kami harap nanti saat pilkada serentak, untuk masalah DPT sudah selesai," katanya. Eko berharap, masyarakat selalu aktif mengecek data pemilih di KPU kota dan kabupaten setempat. "Kami sudah sosialisasi ke masyarakat, jangan sampai saat pilkada serentak nanti tidak terdaftar dalam DPT," katanya. (ss/van)

REDAKTUR: vandri, LAYOUTER: hary


Sarapanlah dengan Porsi Besar

Gigitan Nyamuk Sebabkan Vegetarian

Pasien diabetes yang makan seporsi besar sarapan bernutrisi selama tiga bulan bisa mengurangi kadar gula darah dan tekanan darah mereka tiga kali lebih banyak daripada orang-orang yang sarapan dengan porsi kecil, berdasarkan penelitan di Israel pada 2013. Sarapan tinggi protein dapat mengurangi level hormon ghrelin, hormon penyebab rasa lapar. (*/oci)

Gigitan lone star tick (sejenis kutu yang ditemukan di Pantai Selatan dan Pantai Timur Amerika Serikat) mungkin bisa menyebabkan Anda alergi terhadap daging merah. Tubuh Anda bisa mengembangkan antibodi dari senyawa dalam air liur serangga tersebut, yang juga ada pada daging merah; Setelah orang yang terinfeksi mengonsumsi burger, tubuhnya akan mengalami reaksi, mulai dari gatal-gatal, timbul kemerah-merahan pada kulit, hingga reaksi alergi akut (anafilaksis). (*/oci)

n

senin, 21 september 2015

It’s Not a Job,

Tumpas Penyakit Degeneratif Tubuh manusia tidak bisa memproduksi Vitamin termasuk Vitamin C, sementara tubuh kita membutuhkannya untuk menjaga kesehatan, sehingga diperlukan asupan yang cukup dari luar tubuh. Fungsi Vitamin C untuk kesehatan, antara lain mening­ katkan fungsi kekebalan tubuh dan mengurangi risiko penyakit degeneratif. Karena manfaatnya yang tinggi, kita perlu mengkonsumsi vitamin C secara rutin setiap hari. Hal tersebut juga karena kadar vitamin C di jaringan tubuh sangat cepat menurun dan untuk mendapatkan maksimum manfaat vitamin C, tubuh membutuhkan makanan yang tinggi vitamin, seperti buah segar. Topik tersebut disampaikan oleh Prof. Margreet Vissers, BSc Hons, MSc, PhD, Peneliti dan Asisten Dekan, Center for Free Radical Research Department of Patho­ logy, University of Otago, Christchurch, New Zealand, dalam judul materi Vitamin C in Health and Disease New Discoveries and Impact of Dietary Intake di Hotel Borobudur. Pada dasarnya, katanya, tubuh membutuhkan Vitamin C sekitar minimum 60 mg/hari dan kebutuhan Vitamin C itu dipengaruhi oleh berat badan. Kebutuhan Vitamin C bagi orang dewasa lebih tinggi dari anak-anak, tapi tidak dipengaruhi oleh umur. “Untuk mendapatkan manfaat kesehatan yang lebih besar dari Vitamin C, maka kebutuhan Vitamin C harus terpenuhi sekitar 200 - 300mg/hari secara rutin,” katanya. Dia mengatakan sumber Vitamin C lebih baik dari buahbuahan dibandingkan bentuk suplemen, karena pada buah terdapat banyak zat gizi lain dan serat yang dibutuhkan tubuh, sementara suplemen Vitamin C hanya mengandung satu macam saja. Mengkonsumsi buah-buahan yang beragam sebagai sumber Vitamin C untuk memenuhi kebutuhan Vitamin C, katanya, lebih baik dari pada mengkonsumsi satu macam. Kandungan Vitamin C dari setiap buah-buahan itu berbeda-beda. Empat buah-buahan yang mengandung Vitamin C paling tinggi yaitu kiwi Zespri sungold mengandung Vitamin C sebanyak 142 mg/100 gr, kiwi Zespri gold 108,5 mg/100 gr, Zespri green 85,1 mg/100 gr), dan lengkeng (84 mg/100 gr. (tol/oci)

JAGA SEHAT: Karena manfaatnya yang tinggi, kita perlu mengkonsumsi vitamin C secara rutin setiap hari.

It’s a Lifestyle

Satu

Buah Jeruk Sama dengan

Olahraga Para peneliti menemukan dengan mengonsumsi vitamin C yang terkandung dalam salah satu jenis obat suplemen bisa memberikan manfaat seperti melakukan olahraga rutin ini. Jika Anda termasuk yang malas bangun pagi, maka cobalah untuk mengonsumsi suplemen Vitamin C. Pada orang yang obesitas, pembuluh darahnya mengalami peningkatan aktivitas protein yang dikenal dengan sebutan endothelin (ET)-1. Jika aktivitas protein ini tinggi maka aliran darah menjadi terhambat sehingga memicu peningkatan risiko penyakit kardiovaskular. Aktivitas fisik yang dilakukan secara rutin terbukti dapat mengurangi peningkatan aktivitas protein ini. Namun temuan yang didapat tim dari University of Colorado menemukan bahwa mengonsumsi vitamin C secara teratur memiliki manfaat setara dengan melakukan aktivitas fisik di pagi hari. “Mengonsumsi suplemen vitamin C 500 mg setiap hari berdampak pada penurunan risiko penyempitan pembuluh darah pada mereka yang mengalami obesitas,” kata peneliti. Dilansir dari laman Telegraph, pembuluh darah yang mengandung banyak protein ET-1 itu akan cenderung menyusut. Hal ini akan mengakibatkan pembuluh darah kurang mampu me­

ngatasi tuntutan perubahan pada aliran darah, yang bisa meningkatkan risiko penyakit vaskular atau pembuluh darah pada seseorang. Terdapat beberapa studi yang menyatakan bahwa berolahraga dapat mengurangi kadar aktivitas ET-1 di dalam pembuluh darah. Namun, terdapat masalah bagi orang yang obesitas dan memiliki berat badan berlebih, yakni tidak adanya waktu untuk berolahraga. Untuk mengatasi hal itu, sebuah studi oleh para peneliti di Universitas Colo-

rado, Amerika Serikat, mempelajari apakah suplemen vitamin C, yang sebelumnya dikatakan dapat meningkatkan fungsi pembuluh darah, dapat juga menurunkan kadar aktivitas ET-1. Untuk membuktikan hal ini, para peneliti itu melibatkan 35 orang dewasa yang memiliki berat badan berlebih selama tiga bulan. Di dalam penelitian ini, 20 peserta mengkonsumsi suplemen secara rutin, dan 15 orang lainnya berolahraga setiap harinya. Alhasil, tes itu menunjukkan bahwa dengan mengkonsumsi vitamin C

sebanyak 500 miligram perhari, telah menekan aktivitas ET-1, sama halnya seperti orang yang berolahraga setiap harinya. Saat ini, Badan Kesehatan Nasional Inggris atau NHS, merekomendasikan 45 miligram vitamin C setiap harinya untuk orang dewasa dan mengatakan bahwa diet sehat juga diperlukan untuk mendukung kinerja vitamin itu. Buah jeruk memiliki 45 miligram vitamin C, namun, tablet suplemen ada yang sampai memiliki 476 miligram nutrisi itu. Namun, jika seseorang mengkonsumsi lebih dari 1.000 miligram vitamin c setiap harinya, hal ini akan menimbulkan sakit perut, diare dan kram perut. Studi sebelumnya, menemukan bahwa nutrisi vitamin C dapat membantu orang yang sedang dalam kondisi stres fisik yang berat, seperti para pelari maraton, mereka dapat menurunkan risiko terserang flu. Sebelumnya, pada 2013, ditemukan konsumsi bahwa vitamin c dapat menurunkan risiko penyakit asma yang dipicu kegiatan olahraga. Hasil penelitian dari Universitas Colo­rado ini dipresentasikan di perkumpulan American Physiological Society, pada 14th International Conference on Endothelin, bertempat di Savannah, Amerika Serikat. (cnn/oci)

Sobat M-Teens, kalian pernah nggak kebayang kalau di usia yang masih muda tapi udah punya penghasilan sendiri. Kalau lagi pengen apa-apa nggak perlu ngerengek ke orang tua biar dibelikan. Banyak banget barang yang bisa dibeli pakai uang sendiri. Wah, apa nggak keren tuh? Keren banget pastinya. Kenapa gak kalian menjajal sebagai Studentpreneur. Mereka punya usaha bisnis yang bisa disambi jadi murid sekolahan. Seperti Sobat kita Qiara Madani, siswi SMA Negeri 5 Malang yang punya usaha online shop hijab. “Keluargaku emang banyak yang berhijab dan pernah iseng nyoba jadi reseller toko punya saudara yang kebetulan di deket rumah. Aku fotoin barang-barangnya terus di upload di instagram sama facebook. Ternyata hasilnya ya lumayan, makanya keterusan sampai sekarang,” ujarnya. Gadis kelahiran 24 Oktober 1998 ini nggak mau online shop miliknya terkesan sama aja kayak yang lain dan nggak punya ciri khas. Biasanya di bulan-bulan tertentu bakal ada potongan harga atau gratis ongkos kirim. “Nggak jarang juga temen-temen atau saudaraku di kota lain ikutan pesen, makanya pakai ongkos kirim. Kadangkadang emang digratisin biar pembeli di online shopku puas dan rajin order,” tambah Kiki, sapaan akrabnya. Ternyata banyak juga loh Sobat MTeens yang punya keinginan berbisnis di usia muda. Menurut survey pelajar SMA yang ditanya soal rencana bisnis atau jadi studentpreneur, ternyata 100% dari mereka pengen jadi studentpreneur dan sukses di usia muda. Nah, rencana bisnis yang mereka pengen juga macem-macem lho, 80% diantaranya pengen punya usaha kuliner, semacam franchise atau punya produk sendiri.

Tara Andria – Poltekkes Kemenkes Malang

Juragan Stik Kentang “Buat nambah uang jajan, aku jualan stik kentang di kampus. Awalnya emang ngerasa malu dan ribet, tapi ternyata keuntungannya lumayan banyak. Pokoknya kalo punya ide bermanfaat itu gak boleh malu, gak boleh gengsi. Awalnya emang susah tapi lama-kelamaan bakal kelihatan kok kerja kerasnya.” (*/oci)

Vitamin C Dosis Tinggi Bisa Berbahaya Untuk orang dewasa, kebutuhan vitamin C yang dianjurkan 65-90 miligram per hari. Meskipun mengonsumsi terlalu banyak makanan yang mengandung vitamin C tidak berbahaya, dosis tinggi suplemen vitamin C dapat menyebabkan beberapa masalah kesehatan. Berikut adalah beberapa masalah kesehatan yang dapat ditimbulkan karena overdosis suplemen vitamin C, seperti dilansir Boldsky. 1. Darah dalam urine Beberapa orang mungkin me­ ngalami sakit perut ringan karena overdosis suplemen vitamin C. Namun, beberapa juga menemukan darah dalam urine mereka.

2. Pusing Overdosis suplemen vitamin C dapat menyebabkan pusing pada sebagian orang. Segera temui dokter Anda jika Anda menemukan gejala ini. 3. Nyeri di saluran kemih Gejala lain dari overdosis suplemen vitamin C adalah rasa sakit yang ditemukan pada saluran kemih. Anda mungkin akan merasakan nyeri di sekitar saluran kemih Anda karena overdosis suplemen vitamin C. 4. Nyeri punggung Jika Anda mengalami sakit ringan di daerah punggung bawah setelah terlalu banyak

mengonsumsi suplemen vitamin C, maka itu bisa menjadi efek samping dari overdosis vitamin C. 5. Kram perut Bila suplemen vitamin C dikonsumsi secara berlebihan, itu juga dapat menyebabkan kram perut. 6. Sakit kepala Sakit kepala yang tak bisa dijelaskan penyebabnya juga bisa dipicu oleh kelebihan suplemen vitamin C. 7. Diare Overdosis suplemen vitamin C juga dapat menimbulkan masalah kesehatan seperti diare.

20% lainnya pengen punya bisnis di bidang online. Bukan cuma jual barang punya orang lain tapi juga punya toko sendiri. Sementara 10% sisanya punya cita-cita jadi seorang pengusaha bahan daur ulang yang bisa bantu ngurangin pencemaran lingkungan gara-gara menumpuknya barang bekas habis pakai. Wah, semoga rencana yang mereka punya bisa terwujud ya .. Jadi pengusaha nggak perlu nunggu pas sudah banyak modal, kok. Nggak perlu nunggu lulus sekolah atau kuliah juga. Coba deh lihat gadget keren yang kalian punya, itu bisa jadi modal besar buat impian kalian, lho! Kalau jadi studentpreneur, kalian nggak cuma bisa menutupi masalah keuangan, tapi juga semakin mandiri dan bertanggungjawab. Siapa tahu bisa sukses di usia muda dan bisa membantu orang-orang di sekitar kita. Setiap ada peluang, coba aja diambil tapi tetep harus hati-hati dalam mengambil keputusan. Satu hal lagi, jangan pernah malu atau gengsi. Kalau udah sukses, semua orang akan kagum sama kamu kok. Seperti yang dialami sama Kharisma Mahardika, siswi SMA Negeri 2 Malang. “Dulu awal jualan di sekolah emang ngerasa gengsi, tapi aku butuh pemasukan lain selain uang jajan dari orang tua. Sekarang sih udah biasa, udah pede. Jangan terlalu memperdulikan orangorang yang mengejek saat kita mencoba berbisnis, suatu saat ketika kita sukses, mereka juga akan bangga, kok, dengan kita” ujar Caca, nama sapaannya. Gadis berkacamata ini emang udah satu tahun belakangan ini jualan cemilan di sekolahnya. Dari hasil itu, dia jadi jarang banget minta uang ke orang tua dan bahkan bisa nabung sendiri. Kereeen ! Nah, sobat M-Teens, kenapa masih ragu buat jadi pengusaha muda? (*/oci)

8. Mual Salah satu gejala dari overdosis suplemen vitamin C adalah mual. Bila Anda mengalaminya, segera konsultasikan dengan dokter Anda. 9. Mulas Ahli kesehatan juga mengatakan bahwa konsumsi vitamin C yang berlebihan dapat menyebabkan mulas. Oleh karena itu, batasi asupan suplemen vitamin C. Inilah sembilan masalah kese­ hatan yang bisa dipicu oleh konsumsi suplemen vitamin C yang berlebihan. Jadi pastikan untuk membatasi konsumsi suplemen vitamin C. (mer/oci)

Sesilia Devina - Homeschooling

Paling Tepat Dikonsumsi Usai Olahraga Apa makanan atau minuman yang paling baik pascaolahraga untuk massa otot? Ternyata bukan minuman isotonik seperti yang kita kira selama ini, melainkan vitamin C. Seperti disampaikan Natural Body Builder dan Konselor Hidup Sehat, Lib Marchese, untuk atlet laki-laki Vitamin C akan menjaga kadar testosteron tinggi, serta menurunkan hormon stres atau kortisol testosteron. “Vitamin C juga memperkuat fungsi hati, membantu menjaga massa otot dan mencegah peradangan sendi,” katanya, ditulis Minggu (16/8/15). Setelah 5 menit, kata pelatih ke-

bugaran yang melatih Fit Session di Sheraton Bali Kuta Resort ini, dia akan minum Shake Protein (WPI Whey Protein) agar protein diserap langsung ke dalam otot untuk perbaikan dan pertumbuhan. Setengah jam kemudian, dia baru me­ ngonsumsi makanan utama seperti tuna atau ayam dan Brown Rice atau ubi jalar. “Ini adalah makanan yang saya konsumsi setiap hari bahkan ketika tidak dalam persiapan kompetisi.” “Melakukan pola hidup sehat dengan menjaga kesehatan yang optimal, seperti otot dan lemak lemak adalah kebutuhan,” pungkasnya. (lip6/oci)

Bisnis Via Gadget Aja s

s T ltekke POS ango G Mal i / P N A 0 at AL N 1 w / M MA NGl / S achma A S bi R GE Sy ifin T e ES ilaha H U G b l : Na bil : Na : TOgrafer EL FO OD S M EK T

REDAKTUR : lailatul rosida, LAYOUTER : siti

Kemenke

OW FOLL

US

@Mteens_MP

“Jadi pelajar yang nyambi kerja itu butuh ekstra tenaga dan pikiran. Harus kerja keras biar bisa ngatur waktu. Makanya yang sekarang sering diambil itu bisnis online yang bisa dipantau lewat gadget. Nggak menyita waktu terlalu banyak juga. Dulu aku pernah nyoba jual produk perawatan wajah tapi berhenti karena aku anaknya gampang bosan.” (*/oci)


SENIN, 21 SEPTEMBER 2015

Bos Net TV Nikahi

Agnez Mo

Suporter Terbesar Cloe X

Gista Putri

Kabar bahagia datang dari Wishnutama yang baru saja mengakhiri masa dudanya dengan menikahi Gista Putri. Pernikahan dua sejoli tersebut berlangsung di Pelataran Kebayoran Baru, Sabtu (19/9) dan dihadiri oleh ketua PBNU, Prof. Dr. KH. Said Agil Siraj yang juga memberikan nasihat perkawinan kepada mempelai. Wishnutama mengatakan, ia mantap menikah dengan Gista dan akan berusaha untuk menjadi suami yang baik. Sebaliknya, Wishnu pun yakin bintang The East itu juga akan jadi istri dan ibu yang baik. "Bagi saya pernikahan adalah hal yang sangat sakral dan mulia. Karena itu bukan hanya saling mencintai dan menerima kekurangan, tetapi saya juga harus yakin saya bisa menjadi suami dan ayah yang baik, saya harus bisa jujur dan setia kepada pasangan saya kelak. Gista membuat saya yakin tanpa dia harus berusaha meyakinkan kepada saya untuk dapat melakukan hal tersebut. Gista juga membuat saya yakin dia bisa menjadi istri yang baik, juga menjadi ibu yang baik," ujar Wishnu. Wishnu pun memuji Gista sebagai sosok yang sangat rendah hati dan memiliki kepribadian yang baik. Hal inilah yang membuatnya tak ragu untuk melabuhkan hatinya kepada Gista, meski proses pendekatan mereka tak berlangsung lama. "Saya pribadi, sebelum kami berpacaran sangat mengagumi Gista dari sifat dan kepribadian dia yg humble dan baik hati. Background keluarga dan pendidikan Gista yang baik juga amat mendukung sikap, perilaku, dan kedewasaan Gista sebagai perempuan. Proses kedekatan kami tidak

perlu waktu yang terlalu lama untuk kami saling meyakini melanjutkan ke jenjang pernikahan," lanjut pria berkacamata tersebut. Gista sendiri selain dikenal sebagai foto model, juga dikenal seorang aktris. Wanita cantik kelahiran 2 Agustus 1987 ini dikenal publik setelah bermain dalam film Simfoni Luar Biasa. Pada film tersebut Gista beradu akting dengan Sophie Navita, Christian Bautista, Ira Wibowo, dan Maribeth. Gista memulai karirnya dengan menjadi foto model di sebuah majalah remaja. Namanya semakin dikenal setelah berhasil menjadi finalis dalam sebuah ajang model majalah tersebut. Putri dari pasangan Rusdi Susanto dan Susilowati ini mulai mendapatkan banyak tawaran untuk mengikuti casting dan pemotretan. Perjalanan karirnya semakin terang setelah Gista menjadi model video klip dan bintang iklan. Walaupun sempat bingung memilih antara karir atau pendidikan, akhirnya Gista memutuskan untuk menyelesaikanpendidikan terlebih dahulu. Gista Putri menempuh pendidikan di Falkutas Hukum Universitas Trisakti. Ia baru berani mengambil job main film setelah kuliahnya sudah semester akhir. Setelah sukses dalam film Simfoni Luar Biasa, Gista mencoba menjadi presenter. Sejak 2014, ia kerap menjadi pembawa acara musik dan hiburan di salah satu televisi swasta. Ia juga membintangi sitkom Keluarga Masa Kini dan The East.(kpn/ dtc/bnt/han)

20

Saat ini nama Chloe Vaxiera perlahan naik ke permukaan Industri musik tanah air. Keponakan Agnez Mo itu memulai debut professional-nya dengan merilis single dan klip bertajuk Vroom Vroom beberapa waktu lalu. Chloe tak memungkiri jika ia bisa sampai ke titik ini karena peran dan bantuan sang auntie. Bahkan ketika ditanya impiannya dalam beberapa tahun ke depan, gadis bergigi kelinci ini mengatakan ingin jadi seperti pelantun lagu Matahari tersebut. “Hopefully i can be as good as auntie. I adore her so much. (Semoga aku bisa jadi sebagus tante. Aku sangat mengidolakannya,” ujar Chloe. Musik Chloe sendiri bisa dikatakan cukup unik untuk anak seusianya. Seperti Agnez, ia menggabungkan banyak unsur R&B dengan nuansa pop ringan. Tak heran memang, gadis berusia 12 tahun ini sempat ikutan tinggal bersama sang auntie di Amerika beberapa tahun silam. “Pernah dong (ikut Agnez ke Amerika). 2 years ago and last year, we spent about two months in LA in each trip. Ya paling pergi jalan-jalan aja ke mana aja yang seru. Disney land, universal studio, and so many other places,” sambungnya. Berbagai tips tak lupa Agnez berikan untuk keponakannya yang akan menjajaki panggung hiburan. Salah satu yang paling berkesan dan akan terus diingat oleh Chloe sendiri adalah pesan yang satu ini. “She always say that she will always got my back no matter what,” pungkasnya.(kpn/han)

SAH: Wishnutama dan Gista Putri resmi menjadi pasangan suami istri. MIRIP: Musik Chloe X mengusung unsur R & B, mirip dengan sang auntie Agnez Mo.

foto-foto net

David Beckham

Janet Jackson

Jessica Alba

Dikabarkan Resmi Masuk Islam

Beri Cuti Melahirkan 4 Bulan,

Selepas pemberitaan yang simpang-siur selama kurang lebih tiga tahun belakangan ini, Janet Jackson akhirnya dinyatakan banyak media telah resmi memeluk agama Islam. Janet yang kini berusia 49 tahun, dinyatakan seorang sumber yang dikutip media The Daily Star, memiliki ketertarikan untuk mempelajari Islam setelah menikahi pengusaha muslim, Wissam Al Mana yang berusia 40 tahun, pada tahun 2012. Bahkan, masih menurut penilaian media itu, terdapat banyak perubahan dalam diri Janet saat menggelar konser terakhirnya, yakni mengubah tampilan gerak panggung serta penampilannya yang biasanya tampil seksi dan mencolok. Dalam beberapa tahun terakhir adik mendiang Michael Jackson itu memang begitu serius memelajari Islam. “Janet merasa seperti dia telah menemukan rumah dengan agama barunya dan telah mengatakan kepada anggota keluarganya, yang benar-benar menghormati pilihannya,” kata seorang sumber kepada The Sun. Kini menurut situs berita The Sun, Janet yang mualaf telah menghabiskan banyak waktu mempelajari agama sama seperti pengikut islam lainnya. “Hari-hari gerakan tarian dan lirik bernada seksual sudah lama berlalu untuk Janet,” kata sumber itu. Dalam laporan beberapa surat kabar, pada akhir tur dunianya yang bertajuk ‘Unbreakable’, kalimat “Insya Allah” beberapa kali meluncur dari mulutnya. Saat ini Janet masih berupaya menyelesaikan rangkaian tur ‘Unbreakable’.(cnn/han)

Bayar Biaya Persalinan Cantik, kaya dan seorang ibu yang baik, adalah katakata yang bisa menggambarkan sosok Jessica Alba. Aktris yang pernah berperan dalam film Sin City ini kini sibuk mengelola perusahaan alatalat rumah tangga berbahan dasar alam yang bernama Honest Company. Belum lama ini, Honest Company baru saja mengukir sejarah, karena berhasil meraup keuntungan sebesar lebih dari USD1 triliun. Sudah menjadi perusahaan yang besar, bukan berarti Alba bertindak seenaknya. Sebagai seorang ibu, ia malah mengajukan peraturan perusahaan yang baru, yaitu membayari biaya persalinan dan memberikan cuti melahirkan selama 16 minggu atau empat bulan bagi karyawan wanitanya. Peraturan baru yang membahagian itu akan mulai diberlakukan Honest Company awal tahun depan. Dilansir dari THR, Alba yang mendirikan Honest Company pada 2011 lalu itu mengumumkan peraturan baru Honest Company dalam acara di San Fransisco pada Kamis (17/9). "Selama cuti melahirkan mereka juga akan tetap mendapat gaji," kata Alba, yang langsung mendapat tepuk tangan para

undangan. "Saya suka memperkerjakan orang yang sudah berkeluarga. Berarti mereka bisa melakukan banyak hal dengan baik. Sama seperti saya," ujar ibu dua anak ini. Selama ini, diketahui dari Departemen Ketenagakerjaan Amerika Serikat (AS), baru 12 persen sektor usaha yang memberikan cuti melahirkan bagi para pekerja wanita. "Cuti melahirkan akan membuat wanita kembali fokus bekerja. Hal ini akan membuat ekonomi semakin tumbuh," tulis Departemen Ketenagakerjaan AS dalam situs resmi. Menurut peraturan resmi Departemen Ketenagakerjaan AS, cuti melahirkan hanya diberikan selama 12 minggu. Namun, banyak wanita yang tidak menepati waktu cutinya, karena terpaksa kembali bekerja agar tidak kehilangan mata pencaharian. Alba sepertinya masih akan fokus mengurus Honest Company. Tahun depan, ia mengatakan sudah memiliki rencana-rencana untuk mengembangkan perusahaannya itu."Saya selalu terbuka untuk menerima saran dan kritikan. Jika kita sedang bingung, kedua hal tersebut

BOS BAIK HATI; Jessica Alba membuat peraturan baru di perusahaannya yang cukup membahagiakan karyawan. TAK LAGI SEKSI: Janet Jackson dan suaminya, Wissam Al Mana. Ia sekarang tampil lebih ‘sopan’ dalam tur Unbreakable.

merupakan masukan yang sangat berguna," kata Alba. "Kita memang harus bergaul dengan banyak orang pintar, untuk mengasah kembali kepintaran kita," lanjutnya. (cnn/han) KEREN: Beckham digadang gadang fans menjadi James Bond berikutnya. Cocok kan?

Tak Berminat Menjadi James Bond Tidak bisa dipungkiri kalau sosok David Beckham memang begitu tersohor di lapangan hijau maupun sebagai selebritis. Pesonanya yang masih tetap bersinar di usia yang tak lagi muda membuat Becks jadi salah satu seleb Hollywood idola dunia. Karena itu tidak ada satu pun yang meragukan David Beckham untuk berakting di sekuel James Bond terbaru. Beckham memiliki banyak faktor yang dibutuhkan untuk menjadi Bond. Ia asli Inggris, cukup tampan dalam balutan jas, setelan resmi yang biasa dikenakan Bond dalam aksinya. Hanya saja, Beckham justru hanya tertawa ketika tahu para fans mendukung isu yang mengatakan irinya akan menjadi agen rahasia 007 itu. “Aku melihatnya beberapa hari kemudian dan aku langsung menertawakan hal itu. Pastinya aku tidak akan menjadi James Bond berikutnya,” ungkap David Beckham seperti yang dilansir dari Ace Showbiz . Bukan cuma itu, suami Victoria Beckham ini pun mengakui dirinya tidak pernah memiliki keinginan kuat untuk terjun ke dunia akting. Bagi Beckham, ia hanya ingin mencoba untuk berakting, tapi tidak menjadikan hal tersebut sebagai profesi. “Aku tidak pernah berpikir untuk terjun ke dunia akting. Orang-orang mulai banyak membicarakan tentangku dan karir aktingku, padahal hal itu bukan karirku berikutnya. Itu cuma sebuah pemikiran di mana aku ingin melangkah ke dalamnya dan menikmatinya,” tambah Beckham. (kpn/han) REDAKTUR: dewi yuhana, LAYOUTER: hary


IKLAN BARIS IKLAN TEPAT

MALANG POST

21

• Iklan Baris: Rp 25.000,-/baris (minimal 2 baris), • Iklan Dagang/ Umum: (Warna) Rp 50.000,-/mmk,

(Hitam putih) Rp 40.000,-/mmk, • Halaman 1: Rp 100.000,-/mmk • Iklan duka cita/ Sosial: (Warna) Rp 25.000,-/mmk, (Hitam putih) Rp 20.000,-/mmk, • Iklan Halaman 1 & Kreatif : Tambah 100%, • Advertorial: (Warna) Rp 35.000,-/mmk, (Hitam putih) Rp 30.000,-/mmk, tambah PPn 10%

SENIN, 21 SEPTEMBER 2015

MALANG

• SUZUKI •

MOBIL - MOTOR

DIJUAL SATRIA FU TH’10 KONDISI 95% SURAT LENGKAP 13JT HUB: 083849329288 (SMS) NEGO BG-12/07 Jual karimun th 2000 Biru Metalik W - Sda. Hrg 61 Jt. Hub: 081217135735 BL-12/09 “PROMO SUZUKI DISCON SUPER BESAR” APV, Swift, Sx 4, Pick Up, DP & Angsran termurah Hub. 085649806900 BG-31/10 DI JUAL SUZUKI KATANA SC zWD. TH 1993. N 1746 AH. WARNA BIRU METALIC . MALANG KOTA HUB. BP TOTOK HP. 081252012386 BG-13/09 SUZUKI estilo 2010 harga 88 nego, AC, TP, Plat N Kota warna hitam hub : 085101771005 JL. Wisnu Wardana 21A Sawojajar Malang BG-22/09 Suzuki CUCI GUDANG bonus menarik. Hub: 081330191784/ Pin BBM 5715F984 - AJI BG-11/10 Termurah Promo Mudik Lebaran Suzuki Dapatkan Diskon Puluhan Juta, Ready Stock: Ertiga, Wagon, Pick Up, DP Mulai 5JT, Hub Rafik 082232374466/ BBM 529AF4E1 BG-26/07

Dijual honda supra x125r cw 2012, honda beat -fi cbs 2012, yamaha jupiter mx cw 2008 honda, supra x125r cw 2007 yamaha -new vega R cakram 2008 yamaha mio sporty cw 2010 honda revo abs std 2009 yamaha jupiter mx 2006 BFI MLG (0341 475400) BL-17/09 P ICK U P T . 1 2 0 S S . 2 0 0 4 Hrga 52jt Nego Hub Bpk Agus: 085101750954/ 087859897711 Tgn Pertama BL-05/09 DICARI Titipan/Investor mobil Innova & Avanza utk Travel aman setoran Bagus 085338332888, 081944952888 WWW. MALANGJUANDATRAVEL.com BG-04/09 100 % BARU Pick Up 4 Jt, Ertiga,Wagon DP 8 Angsuran Paling Murah,Hub : Sabil 082 232 983 444, 082 375 009 991, Pin BB 2950 C2E6 1 BLN BG-11/7 • daihatsu • PROMO DAIHATSU DP terkecil #XENIA 10 JTAN #PICKUP 5JTAN #AYLA 14JTAN #TERIOS 32 JTAN# GRANMAX 20JTAN #BLIND VAN 10JTAN #SIRION 27JTAN #LUXIO 23JTAN , HUB: HENDRI (0341)2384414, 081246359287. BG-22/05 DAIHATSU akeh bonuse PU @2,5jt, Ayla @1,4jt, Xenia dp 22jt Hub : Rio HP 082234637145/BB 294946A9 BG-22/09 Langsung Gudang Astra Dapatkan Spesial Harga Sirion. Terios, Pick Up . Khusus Customer Prioritas. Hub: 085335819475 BADAR ASTRA. BG-29/04 XENIA 05 TGN 1 ISTM. HARGA NEGO MERAH MET PEMEL DI DAIHATSU VR/PW.WDW/CD/ AC KM 150RB HUB. 0341711230/ 082139504400 BL-31/01 PUSAT INFO DAIHATSU. Harga murah dan bersaing! Buktikan! Kiki Astra Malang (081 252 688 313) BG-27/2 Daihatsu BLIMBING Bersama Sahabat DP Pickup 15 Jt angsuran 2.5 Jt-an, Great New Xenia Open Indent, Ayla Angsuran 1,9 Jt-an, Luxio Angsuran 3,1 Jt-an, Terios Angsuran 3,5 Jt-an, Sirion Angsuran 3 Jt-an, Hub: 081235722766 (Hanif) BG-7/11 Buktikan.. Granmax PU 6jtan, Ayla 18jtan, Xenia New. Hub: Hendrik 082131930990/ Pin BB 2836E2A6 BG-11/10 CUCI GUDANG AYLA, DP 12jt @ 2jt an Grandmax DP 6,5 jt @2,7 jtan HUB: Rani 082232980151 BG-3/10 • SUZUKI • jual katana th 96 Jl. Jembawan 1/3A/08. Tlp: 085102707980 warna hijau BG-31/08 gratis konsultasi kredit Ertiga, Wagon R, pick up dll. DP/ angsuran terserah Anda. Hub: Hadi: 085239073708 BG-17/07

• chevrolet • Chevrolet Spin habisin Stock, promo besar-besaran. Hub: 082230530598 BG-11/10 • honda • dijual HOnda Maestro 1993 tangan ke 2 istimewa. Abus Kera. Tlp 081334230057 Jl.Mawar No.23 Malang BL-13/09 tanah TANAH KAVLING 7.5 X 15 dan 9 X 10 m2 . SHM. Dekat UMM. cocok investasi/hunian/kos/kontrak. Hub: 085311091405 BL-24/08 dijual tanah kavling harga mulai 25 juta/kavling udah termsuk surat AJB, tepi jln raya daerah Wagir, Tumpang, Wajak. Hub: ARI (081333318445) BG-14/09 Guest house Bandoeng guest House Jl. Bandung No.20 Malang/ www. bandoengguesthouse.net/ bandoengguesthouse2012@ gmail.com/ (0341)551824 BG-30/10 OMAHKOE GUEST HOUSE jalan Bendungan Sigura-gura 4 no 1 malang. Telp (0341)556244 BG-7/10 GITA HOMESTAY Jl D. Gita Sawojajar Mlg. 600 Rb 1 Rmh. 5KT, 2KM, Hot Shower, R.Tamu, R.Makan, LED, Dapur, R.Sholat. 085859709236/ 9999527/ 0818384771 BG-2/11 kos terima kost harian/mingguan/ bulanan Jl.Alumunium 11A Telp: 0341-485833, 081945399899 BG-07/09

KONTRAK Dikontrakkan rmh Jl.Titan V H20 Sulfat 19 Juta per tahun nego. Minimal 2 thn . Hub: 08170094414. B cpt. BG-09/10 RUMAH jual rumah Jl Balong, Karanglo Singosari dkt Depo Bangunan, baru renovasi, air bor, listrik 900 pompa dan pipa bru. Bgs utk yg pnya rmh bru/ investasi. LB 55, LT 1, 2KT, 1KM. Hrg 125Jt Hub: Anis 085 733 221 627 BG-19/10 Di jual rmh cluster dekat dng Bandara tp. 45/80. Hrg 255jt + bns menarik bebs pjk. Hub : 081333378250 BL-10/10 Perumahan terbaik di ma l ang raya , l okasi TENTUKAN SENDIRI. Tipe mulai 32/60. Harga mulai 137jt. 085706607800/ 5281C291 BG-23/08 dijual rumah + toko posisi pojok, jalan aspal lebar jalan depan toko 6 m, lebar jalan dpn rmh 4 m. LT 198m2, 4KT, 2KM. Hrg 800jt. Hub: 085101296333 BG-8/09 JUAL RMH Jl. Bareng Kartini 3G/40 MLG. SHM LT:130 LB:100. PDAM, Listrik 900, 2KT, 2KM. 275 Nego (siap pakai). Hub: Bpk Sugiono 085 236 636 650/ 085 655 5806 07 BG-13/10 DBKA CLUSTER Baru Hrga Jual 250Jt Um 30Jt,Angsuran 6X FREE Bea KPR dll Stok Terbtas Pesan Skrang 081235444654 atau 081232292952 BL-7/09 Jual rmh Jl. Sudimoro lok. Suhat Smpng rm. Ringinasri luas 90 m2, 2,5 lt, 8 KT, 3 KM SHM cocok u/ kost 20M dr suhat. Hub : 081318025192. 47,5 jt nego tnp prntr BG-11/09 butuh uang, jual rmh 36/72, 2KT, 1KM renovasi hrg 135Jt Perum Banjararum View Singosari, 1300WT, GT Beton. Hub: 08179636717 081336643629 BG-29/09 Dijual rmh dimalang , siap huni , free design , UM mulai 24 juta , angsuran 900ribuan. Masih ada 12 lokasi lainnya . Hub : 081333154482/54a8ee89 BG-27/09 JUAL rmh mrh di mlg cicilan 700rb, Jual rmh kost Hub : 081331041099 pin : 51E4D9D6 BG-7/09 Rumah + toko u Bratan Timur VIII sangat strategis dkt terminal Madyopuro LT. 139, LB. 180, 2LT, 4KT, 1KM. Hub: 081 233 630 002 BG-2/05 JUAL rmh lt. 189 m2, 4KT, 2KM, hrg 650 jt krg indah hub : 081333023715 BL-15/08 JUAL RMH Jl.Simpang Borobudur II/24 Malang SHM LT.2, Bor, lstrk 1300, 2KT, 1KM. Lok. strategis, ada trs diatas, RT, DPR. Dkt sklh Hwa-Ing & Univ.Widyagama & Pasar Blimbing Hrg 450Jt Nego. Hub: 085 733 221 627 BG-14/9

RUMAH jual rmh lt.84 lb.70, 2KT, 1 KM, SHM. Jl. Jaya Srani Sawojajar 2. Hub: 082232900345 BG-27/9 dijual tanpa perantara Perum Tirtasani Karangploso B2/06 dua lantai. LT:311/ LB:150. Hub: 081249769737 BG-20/10 jual rmh baru lantai 2, 2KM, 4KT, SHM luas 6x15 m, garasi PDAM. HUb: 085730001874 alamat Kapisata Bali Blok 16E No.23 BL-1/8 Dijual rmh di Malang. Siap huni, free design, UM mulai 24jt, angsuran 900 ribuan. Masih ada 12 lokasi lainnya. Info lbh lanjut Hub: 08815551860. PIN 320DA7B8 BG-24/09 kehilangan STNK STNK SPD MTR Honda‘05 N-4282BY Noka: MH1JB22175K327775 Nosin: JB22E1327254 a/n: Fuad Hasyim d/a: Jl.Emas 79 Malang BL-20/09 STNK Spda motor Yamaha V e g a ’ 0 9 N - 5 8 1 0 - BT N o k a : MH34D72039J255940 Nosin: 4D71255906 a/n: Totok Mintarto d/a: Teluk Pelabuhan Ratu 75 RT.08 RW.01 Kel.Arjosari Kec. Blimbing Kota Malang BL-21/09 kehilangan BPKB BPKB mbl sedan penumpang merk Honda’93 2000cc, type accord SM4 GM, wrn abu2 metalik N-1362-AW Noka: MHRSM4MPFPR001399 Nosin: F20P501519 a/n: Soedhono d/a: Kl.Kaca piring 3, RT/RW: 04/09 Kel.Tulusrejo Kec.Lowokwaru Kota Malang BL-20/09 KARTU KREDIT JASA tUtup kartu kredit/ kta hanya bayar 1% hutang lunas 100% LEGAL tinah 081281539552 BG-23/09 LOWONgan butuh segera GRU TK, Min: SMA/ KGTK, single, bsn muslimah. Hub: 087859763545 BL-20/09 DIcari calon guru Pg/ TK/ Paud, min SMU/ D3/ S1 ada training. Hub: 4853782 , 08179613406 BG-28/09 Dibutuhkan STM TEKNIK Sipil,D1,D3 Teknik Sipil,Mekanik Mobil, Alat Berat yang Berpengalaman Untuk di Tempatkan di Manokwari, Ambon, Ternate.Rusli 081288293820 BG-19/09 bth: marketing min D1 komunikatif, driver, SMA max 30th SIM A. Staf desain Min D1, FO wnta cntk. Krm: Perti ASIA Jl. Soekarno Hatta-Rembuksari 1A Malang BG-09/10

RUPA-RUPA Pengobatan herbal transfer factor untuk pengobatan kanker , tumor , lupus , HIV , alergi , virus , TBC , dll Hub : Deca Tlp : 082331252791 Pin : 26256528 Website : www.molekul-ajaib.com BG-27/09 Dijual perlengkapan bisnis donat kentang rombong 2, gilingan, stand, bagus, 12 juta+resep donat spesial (stand di maninjau sawojajar) Hub : 08977300396 BG-09/09 java production, Rental dan pengadaan peralatan konser dan event lengkap harga bersaing. Hub: 0816553540 Jl.LA Sucipto 280 B Malang BG-15/09 Dijual cpt usaha PKL Roti Bakar, Capcin, Keripik Lokasi Kampus UMM & ITN Sigura-gura Hub : 085311091405 BG-09/09 konsultasi tanpa biaya 100% terbukti ssecara islami- ABA Jenggot. Alamat Mbuwek RT.01/04 No.61 Sitirejo Wagir Kab.Malang BG-08/09 BERKAH JAYA AC, service AC kulkas, mesin cuci, wtr heater, pe­ ngering dll. Jl. Panji Suroso No. 8E 0341-5334555/ 081937986494 BG-30/12 CV. abadi mlyani kuras WC & sluran buntu tangki plg bsr 5000 liter buka 24 jam Hub. Jl. Lombok / Yulius Usman Gg. 3/216 Mlg Tlp. (0341) 329517, hari libur tetap buka BG-07/12 AERRO Laundry & SERVICE spesialis cuci sofa, springbed, kursi kantor, karpet, karpet permanen, gordyn, jok mobil, obras karpet dll. SERVICE: AC, Mesin Cuci, Water Heater, Kulkas, Sanyo dll. Melayani kantor & rmh tngga. Hub. 0341-7077 376/ 081333428352. Sms/WA: 085646604841. PIN: 754B330F. ruko sulfat boulevard kav. I BG-26/12 Sofa & SpringBed anda kotor? “THATALAUNDRY’’solusinya.Spesialist : Cuci sofa, Springbed, kursi kantor, karpet permanent, gordyn, jok mobil dll. Siap melayani dgn hasil yg maksimal & memuaskan 24 jam nonstop/hari libur tetap buka. Office: Jl. Teluk Bayur 61 Malang. Hub: 085101822506 – 085100418889 (085645478106 ,WA) BG-26/12

RUPA-RUPA P ratama a h l i s e d o t W C melayani sedot WC , got buntu dll. JL.Dirgantara VI B no.23 Sawojajar Mlg. Tlp 0851 0263 0312/ 0851 0064 7878. Hr libur tetap buka. BG-27/11 ANda bth interior rmh, kntr, hotel mlpti: Gorden, vitras, spending, wallpaper, vertikal & horisontal Blind, karpet, kasa nyamuk, taplak meja, canopi tanpa di las (New Produk). Hub: Galery gorden jl. Ranugrati 33 / ssawojajar (0341) 6358 666 / 726960 BG-26/12 b i ro j asa l e g a l i tas pendirian: PT, CV. Perijinan: SIUP, TDP, HO, IMB, Akte jualbeli, sertifikat, akte kelahiran, dll. Untuk wilayah Kodya & Kab. Malang. Hub: 081945318326 BG-07/09 KULINER Depot Maninjau sedia ma­sa­kan Jawa & madura mnrima p­s­nn nasi Bung­­kus, rantang, ko­tak, ku­ning, tum­ peng. Buka se­tiap hari mulai 05.30. Jl. Danau Ma­nin­­jau No. 91/ 711842 BG-31/12 TOUR & TRAVEL Venus Tour & Travel Harian, Mingguan, Bulanan.Pembayaran cash dan kredit/visa master. Jl Galunggung 86 B/7747474/ 081555888385 BG-11/10 airlanggarentcar.com (0341-716458/ 085100056458/ 081838 6458) menyewakan mobil pngan tin, tamu VIP dan travel mlgsby/ju­an­da(PP), dgn driver peng­ alaman, sabar,tepat waktu, & tdk merokok, Alphard, Velfire, Camry, Mercy, Altis, Fortuner, Innova, Avanza, Xenia, Dll. Jl. Danau Toba E1-27 Mlg Hotline: 081 730 1000 BG-26/10 S U R Y A T O U R & T R A VEL PUSAT NYA TRAVEL SGL JU­ RUSAN Me­layani Bis mlm, Pswt, Kapal laut, Carter mbl, pkt ke sgl juru­san. Jl. Trunojoyo 10 E telp. 0341-354117. Web­s ite: www. su­rya travel. com. BG-29/11

dana tunai Butuh Dana? Jaminan BPKB Terima Bersih Tanpa Potongan Admin Cair Tinggi Proses Kilat. Hub. 089634418897 - Juga terima SHM BG-08/10

Lowongan Pekerjaan Dibutuhkan : 1. Counter 2. Bag.Produksi Syarat: n Wanita max.28 (counter), n Pria max.28 (Bag.Produksi), n Jujur,Ulet,Disiplin dan Tanggungjawab Lamaran Antar ke MELIA LAUNDRY & DRY CLEANING Malang Ruko Kembang Sepatu Kav.2- Kalpataru Malang (sebelah Resto Gamma)

MALANG POST : Jl. Raya Sawojajar (Ruko WOW) Cluster Apple 1- 9 Kota Malang

TOUR & TRAVEL “YONO TRANS” Mlg-Sby-Prk PP. Bondowoso 1B Mlg 0341-2194639/ 081334614154 .Tiket Pesawat/ Laut, Tour Wisata, Rent Car BG-30/12 JAGUAR TRANS Jl Ter Danau Kerinci 2C-4. Air Port Shuttle Juanda Mlg-Sby PP, Mlg-Perak PP. CarterTour Wisata -Rent Car Tdriver 75323 6/082333711779/081333322779 BG-28/10 Sanjaya Rent Car sewa mobil +supir:veloz,innova,avanza,dll.Carter sgl jurusan.Hub:081332241024/082 132620024/089687298415 BG-15/10 h & r RENT a car & spesialis Bromo & Idjen tour solusi carter mobil di MalangBatu, antar/ jempt Bandara Juanda. Hub: 08179619599/ 081233197198/ 081333205678 PIN BB: 24D2C656. Driver tidak merokok, sabar dan baik BG-28/12 sriwijaya Abadi sewa mobil + sopir drop charter. Travel Mlg-Batu-Juanda Sby PP 80rb, Innova, Avanza, Xenia, Luxio, Mobilio, Ertiga. Hub: 085100139555 / 082335585758 BG-15/10 “BOROBUDUR TRANS” “Pen­­ jor” = mlg-dps PP “Bu­a na” = mlg-blt, TL Agung Tre­­n­gg­­alek PP “Surya”= mlg-jem­­­ber PP 346966 / 359155/ 7751155 BG-30/10 pijat terapi pijat khusus wanita panggilan bisa ke hotel. Hub: 081336591112 Pin: 573B1EC3 BL-27/09 “MILENIUM MASSAGE” Dengan Tenaga Wanita Muda Profesional Khusus Wanita Panggilan ke Hotel hub:085774410568 no sms. BG-01/10 pengobatan PENGOBATAN alternative pijat refleksi mngobati sgala sgala mcm pnyakit, stroke, darah tinggi, kanker dll Jl. Kbnsari 2 skun (dpn Gg. salak) T. 0341­4333882 / 081234847030 BG-04/03 KOMPUTER Kredit Laptop/ Komputer, Hu b:085853874151/082140703452/817 4510/564537.Infomedia Komputama. Jl Galunggung Ruko Blok 58m BG-27/10


KOTA WISATA

senin, 21 september 2015

22

kompetisi pssi kota batu

Pertandingan Dihentikan, Ardhika Tetap Unggul

Dicky Bisinglasi/ MALANG POST

DUEL: Pemain Ardhika terlibat pertandingan seru melawan GSK di lapangan Bumiaji, kemarin.

istimewa

PELATIHAN: Pelatihan juru sembelih hewan halal diselenggarakan BBPP Songgoriti untuk meningkatkan pemahaman takmir masjid, modin dan mahasiswa utamanya dalam persiapan Idul Korban pekan ini.

Hewan Kurban Tak Boleh Asal Dipotong Arah Kepala ke Kiblat, Usai Disembelih Harus Digantung BATU-Penyembelihan hewan korban pada setiap hari raya Idul Adha, ternyata tidak asal potong. Sebaliknya harus memenuhi syariat agar dagingnya halal dikonsumsi, maupun memperhatikan sisi hygienitas. Selama ini, banyak terjadi pemotongan yang justru mengabaikan syarat-syarat tersebut. Salah satu contoh kecil namun bisa beraakibat fatal, adalah posisi kepala hewan kurban ketika dipotong harus menghadap kiblat. Pisau yang digunakan pun wajib bersih dan steril. Bila kaidah penyembelihan itu diabaikan, maka bisa berpengaruh terhadap kehalalan maupun kualitas daging yang dihasilkan dari penyembeli-

han hewan kurban itu. Begitu pentinya syarat penyembelihan tersebut, mendorng Balai Besar Pelatihan Peternakan (BBPP) Songgoriti mengadakan pelatihan bagi juru sembelih halal yang diikuti takmir masjid, modin (Kaur Kesra) dan mahasiswa selama 7 hari. “Selama ini banyak pemotongan hewan kurban yang tidak sesuai baik itu secara syar’i maupun dari sisi hygienitas. Lewat pelatihan ini, kami ingin menstandartkan kembali agar tidak terjadi ke­ salahan,” ujar Sabir, Kabid Penyelenggara Pelatihan, BBPP Songgoriti. Melalui pelatihan tersebut, peserta mendapatkan materi

pola klasikal dan melakukan on job trainning (OJT) dengan langsung menjadi pelaku pemotongan hewan kurban di berbagai tempat. Materi yang diberikan tentang tata cara pemeriksaan kondisi hewan sebelum penyembelihan, tata cara penyembelihan, hingga pemeriksaan kondisi hewan kurban setelah penyembelihan. Selama ini banyak tata cara yang dilakukan kurang pas, mulai dari penggunaan pisau, menghadapkan kepala hewan kurban ke kiblat saat disembelih. “Jagal pun harus berpakaian rapi, pisau yang digunakan harus steril dan tajam, dan setelah dipergunakan harus dibersihkan sebelum dipakai,”

urai Sabir. Begitu juga untuk perlakuan hewan yang sudah disembelih. Banyak yang lupa untuk menggantung kambing maupun sapi yang baru disembelih. Perlakukan ini penting agar darah yang ada pada hewan kurban, menetes habis. “Banyak yang langsung memotong-motong hewan yang baru saja disembelih, tanpa digantung terlebih dahulu. Bila ini terjadi, maka berarti masih banyak darah yang tertinggal pada tubuh hewan kurban ini,” terangnya. Tidak hanya mendapatkan materi di dalam kelas, para peserta diajak ke lapangan untuk mempraktekkan langsung dengan menyembelih sapi,

kambing dan ayam. Mereka pun melakukan kunjungan ke rumah potong hewan (RPH) yang ada. Murod, salah seorang juru penyembelih hewan kurban me­ngatakan, selama ini memang banyak hal-hal yang tidak dilakukan sesuai syariat dalam hal penyembelihan hewan kurban. “Subhanallah, kalau kita menyembelih hewan sesuai de­ngan syariat, tidak hanya daging yang kita makan halal, tapi dagingnya pun tidak berbau,” ujarnya sembari me­n gatakan memang dibutuhkan pelatihan dan transformasi keilmuan, untuk para petugas pemotongan hewan kurban. (muh/lyo)

Dukung Penambahan Sarana Sekolah BATU-Wakil Walikota Batu, sangat mendukung adanya pe­ nambahan sarana dan prasarana sekolah sekolah di kawaan pinggiran, dalam upaya mendukung program pemerataan guru. Penambahan sarana ini, juga sebagai langkah pemerataan antara sekolah di wilayah kota dengan yang ada di desa-desa. Persetujuan wawali itu di­

perlukan untuk mendukung program pemerataan guru, yang sedang direncanakan oleh Dinas Pendidikan bersa­ ma-sama dengan USAID Prioritas. Hal ini diperlukan agar keberadaan guru terbaik di sekolah wilayah pinggiran tidak akan sia-sia karena mendapatkan dukungan sarana prasarana yang baik. “ Sudah menjadi konsek-

wensi sekolah harus dibantu sarana prasana, meski pelaksanaannya dilakukan bertahap,” ujar Punjul. Terkait hal, lanjut dia Dinas Pendidikan harus bisa melihat kondisi sekolah-sekolah, termasuk mempertimbangkan fisik gedung sebelum membe­ rikan sarana prasarana.“Jangan sampai ketika sudah dibantu komputer, ternyata muridnya

tidak hadir. Bila hal ini terjadi, bisa dipergunakan cara menggunakan sarana prasarana bersama dengan gabung sekolah terdekat yang sudah memiliki ruangan khusus komputer,” terang Punjul. Saat ini kata dia, Pemkot Batu menerapkan asumsi bahwa seluruh sekolah di Kota Batu sama. Tidak ada sekolah yang favorit dan terbaik, se-

mua sekolah yang ada di kota ini adalah sekolah unggul. Jika sekolah di jantung kota unggul, sekolah yang lain di Desa Sumberbrantas juga harus memiliki sekolah yang unggul. “Saat ini kami berbicara mengenai mutu pendidikan, sudah tidak lagi berbicara mengenai sarana prasarana sekolah,” terangnya. (muh/lyo)

Dinas Pertanian Diminta Kerap Turun BATU- Pertumbuhan tanaman buah apel di wilayah Kota Batu, saat ini kondisinya sudah memasuki titik paling kritis apalagi dengan dampak perubahan iklim yang terjadi. Hal tersebut juga menjadi perhatian United States Agency International Development (USAID) Indonesia Climate Change (ICC), untuk turun melakukan penelitian. Sabtu (19/9) malam lalu USAID ICC, menggelar pertemuan dengan kelompok petani apel di rumah salah seorang warga Dusun Junggo, Desa Tulungrejo. Amin Budiarjo dari USAID ICC menjelaskan, bahwa kedatangan mereka untuk mendapatkan informasi terkait dampak perubahan iklim yang ada saat ini khususnya yang dirasakan langsung oleh petani.“Kami ingin tahu dampak perubahan iklim ini terhadap tanaman apel. Dari dialog ini akan kami tindaklanjuti dengan merumuskan program lanjutan, untuk menyelesaikan permasalahan,” ujar Amin di hadapan beberapa orang petani apel serta tokoh masyarakat Dusun Junggo. Beberapa orang petani mengutarakan, iklim yang tidak menentu saat ini mengakibatkan petani apel harus mengeluarkan biaya yang semakin besar. “Lima atau 10 tahun yang lalu, jauh hari petani masih bisa memprediksi keadaan cuaca. Namun sekarang kami

BATU - Pertandingan antara PS GSK melawan Ardhika dalam lanjutan Divisi Utama Asosiasi PSSI Kota Batu, di Lapangan Bumiaji, Minggu (20/9) kemarin harus diberhentikan pada menit ke-72. Dalam pertandingan tersebut Ardhika dinyatakan menang karena saat diberhentikan skor 3-1. Wasit Bangil langsung mengambil keputusan menghentikan pertandingan karena terjadi keributan antar pemain kedua tim. Beberapa pemain sempat melakukan adu pukul. Untuk melerainya, pertandingan akhirnya tidak dilanjutkan. Tempo tinggi langsung tercipta sejak menit-menit pertama pertandingan. Ardhika sudah unggul 2-0 atas PS GSK pada babak pertama setelah gol diciptkan Chairil Alfan menit ke-12 dan Maulana menit ke-30. Begitu babak kedua berlangsung, kedua tim masih saling menyerang. Menit ke-52, GSK berhasil memecah kebuntuan melalui gol yang diciptakan Ahmad Muksin. Skor berubah menjadi 1-2 dan GSK tinggal tertinggal satu gol. Beberapa menit kemudian, Ardhika kembali menciptakan gol lewat pemain bernomor punggung 25, Adi P. Skor berubah menjadi 3-1 atas Ardhika. Jelang pertandingan usai, terjadi pelanggaran keras. Pelanggaran tersebut menimbulkan emosi antara kedua pemain dan terjadi saling memukul. Wasit sempat menunggu situasi. Ketika babak normal tinggal lima menit, emosi pemain kedua tim belum reda sehingga pertandingan tidak lagi dilanjutkan. Kemenangan 3-1 sekaligus membuat Ardhika semakin kokoh berada di puncak klasemen sementara grup B. Ardhika mengoleksi poin sembilan hasil kemenangan tiga kali pertandingan. Sedangkan GSK harus puas berada di posisi runner up klasemen sementara dengan poin empat, hasil sekali menang, sekali seri dan sekali kalah. (mg12/feb) Hasil Pertandingan Minggu (19/9) GSK vs Ardhika 1-3 Persis vs IKC 1-1 Jadwal Senin (21/9) Divisi Utama (lapangan Bumiaji) Divisi I (Lapangan Lemjiantek) Putra Temas vs Kancil Mas Divisi II (Lapangan Temas) Junrejo Putra vs Boca Junior Klasemen Sementara Divisi Utama Grup A GAC 3 3 0 0 11-1 9 Kusuma FC 3 2 0 1 14-1 6 Temas United 3 1 0 2 8-6 3 SPFC 2 1 0 1 3-4 3 Klub Bunga 3 0 0 3 0-24 0 Grup B Ardhika 3 3 0 0 10-3 9 GSK 3 1 1 1 5-3 4 Blue Eagle 2 1 1 0 2-1 4 Argon 2 0 0 2 2-4 0 SMUBA Jr 2 0 0 2 1-9 0

20 Tim Ikuti Invitasi Futsal

IMAM SYAFII / MALANG POST

FUTSAL: Ketua KONI Kota Batu, Zainul Arifin membuka invitasi futsal tingkat SMP/MTs, kemarin.

Muhammad Dhani Rahman/mpg

PENGUMPULAN DATA: Suasana pertemuan antara USAID ICC dengan petani apel di Dusun Junggo Desa Tulungrejo, Bumiaji.

tidak bisa lagi memprediksi, 30 hari ke depan saja kami tidak tahu apa yang akan terjadi dengan tanaman apel,” ujar Imam Tohari, salah satu petani. Hal senada juga dibenarkan oleh Heri, petani apel yang lain. Saat ini petani masih harus menambahkan zat perangsang tumbuhan (ZPT) import dari Jerman untuk proses pembuahan. Harga obat tersebut semakin mencekik leher, kar-

ena tergantung fluktuasi kurs rupiah terhadap dollar. Hariono, petani yang lain menyampaikan bahwa bertani apel selain bergantung pada suhu udara, juga membutuhkan pupuk organik. Namun hingga saat ini petani masih belum bisa menggunakan pupuk organik 100 persen, karena dalam satu kawasan pertanian masih ada yang menggunakan pupuk kimia. Sementara harga apel di ting-

katan petani hanya berkisar Rp 6 ribu perkilogramnya. Karena itulah dalam pertemuan itu, petani mengharapkan agar Dinas Pertanian sering turun ke lapangan untuk melakukan penelitian terhadap penyakit apel yang ada di kebun mereka Bahkan, akademisi yang ada di Malang Raya diharapkan peran dan penelitian mereka. Disisi lain petani juga khawatir ada Perubahan Perda RT RW (Rencana Tata Ru-

ang Wilayah) yang saat ini menyatakan bahwa kawasan Kecamatan Bumiaji Kota Batu merupakan sentra Pertanian, akan berubah menjadi sentra industri. Mengingat ada pengusaha besar dari Surabaya, telah memborong tanah yang diperkirakan luasnya sudah hampir 25 hektare. Petani tidak bisa merawat tanaman apelnya, jika diiming-imingi tanahnya akan dibeli dengan harga mahal. (muh/lyo)

BATU – Gerakan Pemuda Anshor bersama Asosiasi PSSI Kota Batu menggelar invitasi futsal antar SMP dan MTs se-Malang Raya di GOR Ganesha Kota Batu mulai minggu (20/9) kemarin. Invitasi futsal dibuka langsung oleh Ketua KONI Kota Batu, Zainul Arifin KR. Zinung, sapaan akrab Zainul Arifin mengatakan, invitasi futsal ini merupakan kalinya pertama diadakan. “Kalau bisa ini menjadi agenda rutinan setiap tahun,” ungkapnya. Menurutnya, Koni juga ingin membangkitkan rasa kecintaan akan olahraga futsal. Dengan tujuan atlet futsal yang berada di Malang Raya bisa meningkatkan prestasi ke arah yang lebih baik. “Selama ini, atlet futsal kita (Kota Batu) masih belum optimal memberikan prestasi, tercatat pada ajang Porprov di Banyuwangi beberapa bulan yang lalu, hanya berada di 10 besar dan belum memberikan medali,” tuturnya. Pihaknya perlu mencari atlet futsal melalui event seperti ini. Nantinya ada penjaringan pemain yang harus dibina secara berkala. Jika ada kompetisi atau pertandingan dengan jenjang lebih tinggi, KONI atau Asosiasi PSSI tidak sulit mencari atlet. Sementara itu, Seksi Acara Gerakan Pemuda Ansor, Arif Hariyanto, pertandingan invitasi futsal ini, diadakan pertandingan seminggu sekali, yakni Minggu (20/9), Minggu (4/10), dan Minggu (11,10). Pertandingan yang juga melibatkan BNN serta Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kota Batu ini, peserta memperebutkan hadiah berupa tropi dan uang pembinaan. “Jumlah peserta 20 tim se-Malang Raya. Pertandingan menggunakan sistem setengah kompetisi. Kami berharap acara ini berjalan sukses dan kami siap menyelenggarakan lebih besar lagi tahun-tahun yang akan datang,” pungkas dia. (mg12/feb) REDAKTUR: samsuliono/febri s, LAYOUTER: kurdi


senin, 21 SEPTEMBER 2015

23

lintas internasional

Menteri Keuangan Era Tony Abbott Dilengserkan CANBERRA – Perdana Menteri (PM) baru Australia, Malcolm Turnbull, Minggu kemarin, resmi menunjuk Scott Morrison sebagai Menteri Keuangan Australia menggantikan Joe Hockey yang sebelumnya menjabat di era pemerintahan Tony Abbott. Seperti dilansir dari Reuters melalui Okezone, Minggu (20/9) kemarin, pergantian ini diyakini para pengamat politik Australia sebagai awal dari perombakan kabinet yang dilakukan PM Turnbull pada kabinet yang sebelumnya terbentuk di era pemerintahan Abbott. Menurut PM Turnbull, perJoe Hockey gantian kursi Menteri Keuangan ini merupakan upaya untuk memperbaiki perpecahan Partai Liberal menyusul dilengserkannya Tony Abbott. Sebelumnya, Scott Morrison merupakan Menteri Perlindungan Imigrasi dan Perbatasan, yang kemudian pada 2014 berpindah menangani Kementerian Sosial Australia di era pemerintahan Tony Abbott. Sebagaimana diberitakan pada Selasa 15 September 2015, Malcolm Turnbull resmi menjabat sebagai PM Australia setelah diambil sumpah di gedung parlemen. Dalam pidatonya, ia turut menyatakan dukungan terhadap proses pelegalan pernikahan sejenis di Australia. (oke/aim) NET

SIAP SIAGA: Kerajaan Arab Saudi menurunkan 100 ribu aparat keamanannya untuk mengamankan puncak ibadah haji yang kurang beberapa hari.

Jelang Puncak Ibadah Haji, Saudi Siap Lawan Teroris

Kapal Ikan Taiwan Tabrakan, Satu WNI Tewas

Kerahkan 100 Ribu Personil RIYADH – Putra Mahkota Arab Saudi, Pangeran Mohammed bin Nayef, telah menyatakan bahwa pemerintah siap melawan segala bentuk ancaman maupun aksi teror yang menganggu pelaksanaan ibadah haji. Menurutnya, hal itu diperlukan jelang pelaksanaan puncak ibadah haji yang akan dimulai pada 22 hingga 24 September 2015. “Pemerintah Arab Saudi siap untuk mencegah eksploitasi musim haji karena alasan politik atau propaganda,” ujar Pangeran Nayef yang juga menjadi Ketua Komite Haji 2015, seperti diberitakan Al Arabiya yang dilansir Okezone, Minggu

(20/9) kemarin. ”Pemerintah Arab Saudi menindak berbagai aksi teroris selama beberapa tahun terakhir dalam rangka menjaga kesucian agama kita dan kegiatan haji tempat-tempat suci, serta kehidupan orang-orang yang tidak bersalah,” sambung Pangeran Nayef. Pria yang juga menjabat sebagai Ketua Dewan Urusan Politik dan Keamanan Arab Saudi itu menambahkan, layanan keamanan di berbagai sektor sepenuhnya siap untuk menghadapi setiap tindakan yang mungkin membahayakan tempat-tempat suci, serta Padang Arafah yang merupakan tempat puncak pelaksanaan

ibadah haji. Kerajaan Arab Saudi secara ketat melarang siapa pun yang mengeksploitasi musim ibadah haji yang luar biasa ini untuk tujuan politik maupun propaganda. Seperti musim haji sebelumnya, otoritas berwenang Arab Saudi telah berupaya untuk memperluas fasilitas yang ada saat ini menjadi lebih baik, serta memastikan penyediaan semua layanan yang diperlukan para jamaah untuk menjalankan ibadah hajinya. Otoritas Saudi menegaskan, rencana memperluas Masjidil Haram adalah untuk meningkatkan kapasitasnya sehingga bisa menampung lebih banyak

jamaah haji yang setiap tahunnya terus bertambah. Mengenai tragedi robohnya alat berat atau crane di Masjidil Haram, Makkah, yang menewaskan 111 jamaah haji, Pangeran Nayef mengatakan bahwa insiden itu telah ditangani di bawah bimbingan langsung Raja Salman bin Abdulaziz. Sebanyak 100 ribu personel keamanan dari Angkatan Militer Arab Saudi telah dikerahkan untuk mengamankan pelaksanaan puncak ibadah haji yang akan dimulai pada Selasa 22 September 2015. Laporan tersebut disampaikan Juru Bicara Kementerian Dalam Negeri Arab Saudi,

Mayor Jenderal Mansour al Turki menjelang puncak ibadah haji yang tinggal menghitung hari. “Kami telah mengerahkan sekira 100 ribu personel untuk mengamankan jalannya puncak ibadah haji yang akan dimulai pada 22 hingga 24 September 2015,” ujar Mansour al Turki, seperti dilansir dari Al Arabiya, Minggu (20/9). “100 ribu personel itu terdiri dari pasukan elit counter-terorism, polisi lalu lintas, dan petugas pertahanan sipil. Mereka juga akan didukung pasukan tambahan dari tentara dan garda nasional Arab Saudi,” sambungnya. (oke/aim)

Empat Burung Besi Rusia Siaga di Syria, AS Panas Dingin DAMASKUS - Amerika Se­ rikat mulai gelisah dengan per­gerakan militer Rusia di Syria. Salah seorang pejabat di Washington, Jumat (18/9) kemarin mengungkap militer AS mulai mewaspadai Rusia yang kian memperkuat kekuatannya di Syria. Dilansir dari AFP, Jumat, Rusia sudah menyiagakan empat jet tempur di pangkalan udara di Kota Latakia, tempat yang juga menjadi benteng utama kekuatan Presiden Bashar al Assad. Empat Burung Besi ini tampak selalu siaga. Kedatangan kekuatan udara ini merupakan langkah susulan, usai Rusia juga mengambil inisiatif memperluas bandara, untuk kepen­ tingan rencana pendaratan yang lebih besar. Amerika Serikat mengungkapkan kekhawatirannya yang mendalam tentang langkah

Rusia mendukung rezim Assad. Baik Moskow maupun Washington sebenarnya samasama punya niat memerangi kelompok militan ISIS di Syria. Namun dua kekuatan adidaya ini berbeda pandangan dalam memperlakukan rezim Assad. Rusia menganggap Assad sebagai mitra loyal mereka di Timur Tengah. Sementara Amerika Serikat dan sekutunya di negara-negara Arab menu­ ding Assad telah menyebabkan perang sipil di negaranya sendiri, dengan menganiaya warga sipil Syria sehingga menciptakan kekacauan yang memungkinkan pemberontakan ISIS berkembang. AFP melansir, AS kini sedang membuka upaya perundingan dengan Moskow, tentang bagaimana pasukan mereka bisa menghindari pertemuan satu sama lain. (jpnn/aim)

Ahmed Mohammed Tolak Kembali ke Sekolah Lama IRVING – Pihak Sekolah McArthur di Irving, Texas, Amerika Serikat (AS) dilaporkan sangat semangat mengajak siswanya yang dituding membuat jam “bom”, Ahmed Mohammed, untuk kembali ke sekolah. “Kami yakin bahwa pihak Sekolah McArthur dapat terus memberikan Ahmed pendidikan yang sangat baik disini,” kata Juru Bicara Sekolah McArthur kepada ABC News, seperti dikutip Huffington Post, Minggu (20/9). Namun, keinginan Sekolah McArthur ternyata ditangggapi dingin oleh Ahmed Mohammed. Hal itu diperjelas oleh peryataan keluarga yang menyebutkan kini Ahmed tak lagi tertarik untuk kembali lagi ke MacArthur. Ayahnya, Mohamed Elhassan Mohamed, mengatakan bahwa anaknya akan pindah dari sekolah tersebut namun masih belum diputuskan sekolah mana yang akan ia pilih untuk melanjutkan pendidikan. Sebagaimana diberitakan, Ahmed ditangkap pada Kamis 17 September, lantaran guru di sekolahnya curiga bahwa anak muridnya sering melakukan kegiatan tersembunyi. Akhirnya, sang guru itu sendiri yang melaporkan muridnya itu kepada polisi. Saat ditangkap dan diborgol, Ahmed sempat panik dan kebingungan. Berkali-kali ia menjelaskan kepada pihak kepolisian bahwa benda ciptaannya bukanlah bom seperti yang dituduhkan. (oke/aim)

JPNN

WASPADAI: Rusia sudah menyiagakan empat jet tempur di pangkalan udara di Kota Latakia, Syiria.

NET

EVAKUASI: Petugas coast guard berusaha mengevakuasi kapal ikan asal Taiwan yang tabrakan di lepas pantai bagian utara.

TAIWAN – Petugas berhasil menemukan empat jenazah korban kapal ikan asal Taiwan yang mengalami tabrakan di lepas pantai bagian utara. Satu warga negara Indonesia (WNI) dinyatakan tewas akibat insiden tersebut. Seperti diberitakan Focustaiwan, Sabtu (19/9/2015), petugas coast guard mengonfirmasi ada empat nelayan yang tewas dalam insiden tersebut, sementara lima orang lainnya masih dinyatakan hilang. Dua jenazah teridentifikasi berasal dari Indonesia dan satu lagi dari China. Meski demikian, petugas coast guard belum mengetahui dua jenazah lain yang ditemukan. Sampai saat ini petugas coast guard terus melakukan pencarian lima korban kapal ikan nahas itu. Insiden tersebut terjadi sekira pukul 01.50 waktu setempat. Ketika itu kapal ikan dengan nama Shih Hui Nomor 31 bertabrakan dengan kapal kargo. Tabrakan terjadi enam setelah meninggalkan pelauhan Chuwei. Sampai saat ini Otoritas Taiwan masih menyelidiki penyebab kecelakaan tersebut. Otoritas Taiwan telah berhasil mengidentifikasi empat jenazah anak buah kapal (ABK) dalam insiden tabrakan kapal ikan Shih Hui 31. Meski demikian, tim penyelamat yang berisikan satuan Angkatan Laut (AL) Taiwan dan coast guard setempat masih berupaya mencari tiga ABK asal Indonesia dan dua ABK asal China yang masih hilang, seperti diberitakan Focus Taiwan, Minggu (20/9) Berdasarkan keterangan salah seorang penjaga pantai wilayah Hsinchu, Taiwan, empat jenazah yang berhasil ditemukan tim penyelamat teridentifikasi berasal dari Taiwan, China, dan Indonesia. “Kami berhasil mengetahui bahwa empat jenazah yang ditemukan tim penyelamat pada Sabtu 19 September merupakan ABK yang berasal dari China, Indonesia, dan Taiwan,” ujar salah seorang penjaga pantai wilayah Hsinchu. “Satu jenazah teridentifikasi merupakan sang kapten kapal Shih Hui bernama Chi Wan-der (66). Sementara itu, dua jenazah teridentifikasi merupakan ABK asal China berusia 31 dan 49 tahun. Sedangkan satu jenazah lainnya teridentifikasi merupakan ABK asal Indonesia berusia 33 tahun,” sambungnya. (oke/aim)

PANGGILAN INTERVIEW TAHAP 1 Mengharap kehadiran nama yang tercantum di bawah ini untuk mengikuti tes wawancara dan tulis di Kantor Redaksi Malang Post Jalan Raya Sawojajar Ruko WOW Cluster Apple, Hari Senin 21 September 2015 pukul 10.00 WIB Nama: 1. Katon Bagaskoro

S1 Sosiologi UB

2. Arum Saktiningtyas

S1 Sastra Jepang UB

3. Laili Ulfia Puspitasari

S1 Bahasa & Sastra Ind UM

4. Budi Haryanto

S1 Bahasa & Sastra Ind Unikan

5. Helmi Prasetyo A

S1 Ilmu Komunikasi UB

6. Niken Hildawati

S1 Pendidikan Akuntansi UM

7. Reno Dinda Gita Perdana S1 Pend Pancasila & Kewarganegaraan UM 8. Heri Sumantri

S1 Psykologi Univ Wisnuwardhana

9. Teguh Prasetya

S1 Bhs Sastra Indonesia & Daerah UMM

Demikian undangan ini, atas perhatiannya kami sampaikan terima kasih. REDAKSI REDAKTUR: muhaimin, LAYOUTER: kurdi


SENIN, 21 SEPTEMBER 2015

24

JALAN MULUS : Jalan rabat beton menuju waduk Sutami bantuan pemerintah, memudahkan warga beraktivitas di waduk.

Panen Raya Hasilkan 1.560 Ton

Ikan Budidaya Jaring Apung Di Dusun Sumberkombang, Desa/Kecamatan Kalipare POTENSI budidaya ikan di Kabupaten Malang sangat luar biasa. Hasil panen ikan budidaya diklaim melebihi hasil panen ikan di laut lepas. Hal itu, seperti diungkapkan Bupati Malang, Dr H Rendra Kresna saat panen raya ikan budidaya penebaran benih ikan, Sabtu (19/9) kemarin. “Ikan budidaya menyumbang produktivitas terbanyak. Selain minapolitan dan ikan kolam, juga terdapat budidaya ikan mengunakan metode jaring apung seperti di desa ini,” ujar H. Rendra Kresna kepada Malang Post. Dijelaskannya, dia baru kali pertama mengunjungi Dusun Sumberkombang, Desa/

Kecamatan Kalipare dan melakukan panen raya ikan. Desa itu mempunyai potensi perikanan budidaya yang sangat melimpah. Karena nelayan dan Gabungan Kelompok Masyarakat (Gapokmas) di Dusun Sumberkombang, memanfaatkan waduk Sutami untuk membudidayakan ikan. Mereka menggunakan sisitem jaring apung untuk membudidayakan ikan nila. “Pemerintah sangat mendukung apa yang dilakukan oleh para nelayan maupun masyarakat. Pemerintah juga mendorong pengembangan usaha tersebut,” kata Bung Rendra sapaan akrab bupati. Menurutnya, budidaya ini diyakininya bisa menambah perekonomian masyarakat dan juga anggota kelompok. Lantaran

untuk pemasarannya tidak ada kendala. Seperti dapat dijual di pasar dan dijual langsung ke warung bahkan hingga ke restorant. “Melalui produktivitas ikan budidaya yang melimpah, juga turut menyukseskan program ketahanan pangan. Karena ikan juga termasuk dalam pangan yang juga baik untuk dikonsumsi,” tuturnya. Ikan juga sangat bagus untuk menambah kecerdasan bagi anak-anak. Untuk itu, dia mengisntruksikan kepada Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kabupaten Malang, untuk terus mengkampanyekan gerakan memasyrakatkan makan ikan (Gemarikan). Termasuk juga mendorong DKP mengembangkan

Sumberkombang lebih baik lagi. “Potensi ikan yang melimpah sudah ada di tempat ini. Potensi yang ada ini supaya dikelola dengan baik supaya dapat lebih berkembang,” terang Bung Rendra. Orang nomor satu di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Malang ini, juga mengapresaisi nelayan dan pembudidiaya ikan yang berada di tempat tersebut Hasil panen ikan di Dusun Sumberkombang, Desa/ Kecamatan Kalipare sangat masif. Seperti saat panen raya ikan dan penebaran benih ikan oleh Bupati Malang, Dr H Rendra Kresna, menghasilkan ikan seberat 1.560 ton. Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kabupaten Malang akan memberdayakan nelayan dan Gabungan Kelompok Masyarakat desa itu. Salah

satunya memberikan pelatihan meningkatkan produktivitas maupun hasil panen. Selain itu, juga memberikan bantuan peralatan untuk mempermudah usaha mereka. Kepala DKP Kabupaten Malang, Ir M Nasri Abdul Wahid M.Eng.Sc mengatakan, terdapat 140 nelayan maupun pembudidaya ikan yang ada di tempat tersebut. “Mereka tergabung dalam Gabungan Kelompok Masyrakat (Gapokmas) Dusun Sumberkombang, Desa/ Kecamatan Kalipare,” ujarnya kepada Malang Post. Dijelaskannya, seluruh nelayan yang tergabung dalam Gapokmas itu, membudidaya ikan melalui jaring apung. Sedikitnya terdapat 520 jaring apung yang berada di waduk Sutami tersbut. Sedangkan jenis ikan yang

dibudidaya diantaranya, ikan nila, ikan gurmi, ikan mujair dan juga lobster air tawar. “Satu jaring apung, sedikitnya menghasilkan tiga ton ikan saat panen raya seperti sekarang ini. Sedangkan yang paling banyak adalah ikan nila,” terang mantan kepala Badan Ketahanan Pangan dan Pelaksana Penyuluh (BKP3) Kabupaten Malang tersebut. Menurutnya, hasil panen yang sangat banyak itu, harus dapat dikelola dengan baik. Sehingga, dapat menambah pendapatan nelayan maupun pembudidaya ikan yang tergabung dalam Gapokmas tersebut. “Tentunya kami memfasilitasi pemasaran hasil ikan tersebut. Tidak hanya dijual dalam keadaan masih segar, ikan budidaya juga dapat dikembangkan menjadi aneka makanan olahan,” papar Nasri. (big/aim) BINAR GUMILANG / MALANG POST

Gapokmas Berharap Sumberkombang Jadi Obyek Wisata

KEBERSAMAAN : Kepala DKP Kabupaten Malang, Ir M Nasri Abdul Wahid M.Eng.Sc bersama masyarakat dan Gapokmas.

MEMILIKI potensi yang luar biasa, Dusun Sumberkombang, Desa/Kecamatan Kalipare dinilai dapat berkembang lebih baik lagi kedepannya menjadi lokasi wisata sentra penjualan ikan. Gabungan Kelompok Masyarakat (Gapokmas) Dusun Sumberkombang, menginginkan tempat mereka dapat dikembangkan menjadi mini wisata dengan membangun sentra penjualan ikan Ketua Gapokmas Dusun Sumberkombang, H Ridhuan mengatakan, keinginan tersebut sudah disampaikan kepada Bupati Malang, Dr H Rendra Kresna. “Alhamdulillah, bapak bupati merespon positif tentang keinginan kami tersebut. Beliau berjanji akan memberikan fasilitas pendukung wisata di tempat ini,” ujar Ridhuan kepada Malang Post.

Dusun Sumberkombang memiliki potensi alam yang luar biasa. Tidak hanya waduk Sutami yang menjadi andalan, melainkan juga keindahan alam berupa hutan. Sehingga, kawasan tersebut bisa dikembangkan menjadi mini wisata dan sekaligus sentra peenjualan ikan budidaya hasil tangkapan dari nelayan dan gapokmas. “Bila terdapat sentra penjualan ikan, para nelayan yang ada di sini, tidak perlu susah-susah menjual hasil ikan tangkapan mereka di pasar. Selain itu, tempat kami ini bisa dikembangkan menjadi destinasi wisata unggulan Kabupaten Malang,” paparnya. Menurutnya, Pemkab Malang sudah memberi perhatian terhadap Dusun Sumberkombang dengan membangun jalan rabat beton menuju waduk Sutami, tempat nelayan berbudidaya

ikan. Selain itu, juga diberikan bantuan peralatan untuk mempermudah aktivitas Gapokmas. “Bantuan yang diberikan sudah banyak. Kami mengharapkan bisa dibangun sentra penjualan ikan dan mini wisata. Bila pembangunannya secara swadaya, kamipun juga siap,” tegasnya. Mayoritas penduduk di Dusun Sumberkombang ini adalah berbudidaya ikan di waduk Sutami melalui jaring apung dan juga petani. Sehingga, mereka membutuhkan bantuan dari pemerintah untuk mengembangkan usahanya. “Bila tempat kami ini berkembang dengan baik, maka kemandirian akan secepatnya tercapai. Selain itu, sekaligus juga memperbaiki kualitas ekonomi dari masyarakat yang ada di Dusun Sumberkombang ini,” pungkasnya. (big/aim)

TINJAU : Bupati Malang Dr H Rendra Kresna meninjau budidaya jaring apung ikan di Dusun Sumberkomban, Kalipare.

PANEN RAYA: Bupati Malang, Dr H Rendra Kresna menjaring ikan pada panen raya dan tebar benih di Dusun Sumberkombang. BANTUAN : Bupati MAlang, Dr H Rendra Kresna, saat memberikan bantuan kepada warga dan pelajar di Dusun Sumberkombang.

DIRESMIKAN : Bung Rendra Kresna meresmikan jalan rabat beton menuju waduk Sutami bantuan pemerintah.

DINAS KELAUTAN DAN perikanan kabupaten malang REDAKTUR: muhaimin, LAYOUTER: gga


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.