Mp2303

Page 1

HOTLINE Redaksi / Iklan / Sirkulasi: Jl.Sriwijaya 1-9 Telp. 340081 - 2

SENIN 23 MARET 2015

Eceran, Rp. 3.500

Korane Arek Malang

www.malang-post.com

Rusak Alun-Alun, Terbangkan Atap Rumah

KERUSAKAN:

Fenomena Puting Beliung: hitam dan bercampur dengan warna merah seperti api.

- - - - - - -

Pohon di Alun-Alun Kota Batu bertumbangan, aneka lampion rusak. Sepeda motor di parkiran roboh. Gerobak PKL yang berjatuhan, papan reklame tumbang dan seng berterbangan. Di kampung Lesti yang berjarak kurang lebih satu kilometer dari Alun-Alun Batu puluhan genteng rumah rontok. Pagar Samsat Kota Batu ambruk. Suhartono, 53, warga Kampung Ika Sakinah, Jl Brantas Gg 1 terluka Di langit banyak benda-benda yang berterbangan. Beberapa saat setelah angin mereda, ganti hujan yang sangat deras turun.

BATU-Serbuan wisatawan long weekend Nyepi di Kota Batu ditutup dengan bencana, kemarin. Prahara angin puting beliung merusak jantung kota itu. Pepohonan di Alun-Alun tumbang, tembok Samsat roboh, atap rumah

GRAFIS: GGA, TEM / MALANG POST

DUA REMAJA NGANTANG HILANG DI JOLOSUTRO Tragedi Liburan Nyepi Juga Renggut Dua Nyawa di Bantur NGANTANG-Liburan Nyepi menjadi tragedi bagi pasangan remaja dari Kecamatan Ngan-

tang. Syaiful Fatkurohman, 19 tahun warga Dusun Celaket, Desa Pagersari. Serta Henik

Setyowati, 17 tahun warga Dusun Laju, Desa Banjarejo, Kecamatan Ngantang. Keduanya hilang ditelan ombak Pantai Jolosutro di Kecamatan Wates, Kabupaten Blitar Sabtu (21/3) lalu.

Korban yang liburan bersama empat rekannya itu, hingga Minggu sore kemarin belum ditemukan. Polsek Wates bersama relawan serta warga, terus melakukan upaya pencarian dengan menyusuri bibir pantai.

Bahkan, perangkat desa dari dua wilayah tersebut, harus bergantian mendatangi lokasi untuk ikut mengawasi upaya pencarian bersama orang tua korban. Baca Dua... Hal. 11

Polres Tangkap “Kelelawar” Besar

Baca Polisi... Hal. 11

UJIAN NASIONAL

Pak Polisi ”Pensiun” Kawal Naskah

MALANG –Pelaksanaan Ujian Nasional (UN) tahun ini bakal berbeda dari tahun sebelumnya. Perbedaannya terletak pada perubahan peran petugas kepolisian. Polisi tak lagi bertugas mengawal naskah ujian nasional (UN). Serta Perguruan Tinggi Negeri (PTN) juga tak ditunjuk sebagai pengawas pelaksanaan UN. Sebelumnya, PTN diberikan mandat sebagai koordinator pengawasan UN SMA dan sederajat. Namun, di tahun ini, peran tersebut dihapuskan dan beralih sebagai koordinator pemindaian Lembar Jawaban Ujian Nasional (LJUN). Baca Pak Polisi... Hal. 11

SENAM RAMPAL

Kuis Pajak Pacu Semangat Senamers

Disinyalir Gembong Penjahat Jalanan di Malang MALANG – Belum berhasil menangkap perampok Indomaret, Polisi justru menangkap penjahat jalanan. Setelah sebelumnya dua pelaku jambret babak belur dihajar massa di Jalan Ranugrati Sawojajar Malang, akhir pekan lalu polisi kembali mengamankan salah satu kawanan ‘kelelawar’ (sebutan pelaku jambret). Berdasarkan sumber internal Malang Post di kepolisian, pelaku diketahui berinisial Z. Ia merupakan warga asli Pamekasan Madura, yang tinggal di Jalan Gadang Kecamatan Sukun. Z diamankan petugas Reskrim Polsekta Kedungkandang, sesaat setelah menjalankan aksinya di wilayah Sawojajar.

warga beterbangan dan satu warga dilarikan ke rumah sakit. Dilaporkan Malang Ekspress (Malang Post Gruop), angin menumbangkan banyak pohon di Alun-Alun Kota Batu, menerbangkan lampion berbentuk hewan, Baca Rusak... Hal. 11

MALANG– Antusiasme ratusan senamers yang mengikuti senam aerobic hasil kerja sama Malang Post dan Kodim 0833 Kota Malang di Lapangan Rampal, Minggu (22/3/15) tampak terlihat. Menjelang pelaksanaan senam, beberapa tim dari Malang Post Baca Kuis... Hal. 11

GUEST GESANG/MALANG POST

JANGAN LOYO : Pemain Arema menjalani pemanasan sebelum uji coba, mereka berangkat tur Jawa Tengah hari ini.

Tur Jateng, Ujian Militansi Arema

Singgamata DICKY/MALANG POST

Ebes Ngalam Ladub Jawa Tengah Kana. : Arema ladub tur uji coba nang Jawa Tengah bes Ebes. : Oyi, kanggo ngisi waktu ngenteni kompetisi jes Kana. : Ndik Jawa Tangah entuk lawan sing nayamul bes Ebes. : Osi kanggo tahil pemain sing siap diniamno nang ISL, opo maneh kompetisi sak oki luwih abot, jadwale kuwih mepet

MALANG –Mental bertanding sekaligus militansi Arema Cronus bakal diuji lagi pada tur Jawa Tengah. Meskipun lawannya hanyalah Persip Pekalongan dan PSIS Semarang, Singo Edan dilarang jumawa. Pengalaman kalah 0-1 dari PSBK Blitar terus diingat oleh penggawa Arema. Pelatih Arema, Joko “Gethuk” Susilo mengatakan, trauma kekalahan

tim 1 Arema di tur Blitar, sudah hilang begitu ikut dalam tur Bali Island Cup 2015. “Soal mental, pemain sudah lebih baik di Bali Island Cup. Harapan kita, mental pemain bisa semakin bagus saat tampil di Jawa Tengah,” kata Gethuk kepada Malang Post, siang kemarin. Arema sejatinya punya satu kebiasaan buruk yang sering jadi batu sandungan. Yakni, kesan meremehkan

lawan. Jika menilik laga lawan PSBK Blitar, maka tim 1 Arema merasa di atas angin. Kelengahan ini dimanfaatkan dengan baik oleh lawan yang cetak gol di menit akhir. Arema telah memperbaikinya di BIC 2015. Gethuk, berharap kebiasaan itu sudah benar-benar hilang saat tampil di markas Persip Pekalongan dan PSIS Semarang. Baca Tur... Hal. 11

DICKY BISINGLASI MALANG POST

SEMANGAT: Hadiah-hadiah dari Kantor Pelayanan Pajak kota Malang menarik antusiasme peserta senam yang diadakan oleh Malang Post.

Malam Apresiasi SMEAMU Indie Movie Award 2015

Dikemas Mirip FFI, Penghargaan Sineas Muda Perdana di Indonesia Saat akan menonton film dengan judul The Gun, Anda mungkin akan membayangkan aksi tembak menembak para pemainnya. Namun bayangan itu dipastikan sirna ketika film karya siswa SMK Muhammadiyah 5 Kepanjen (SMEAMU) ini diputar, alih-alih mengusung adegan perkelahian, Anda justru disodori tema komedi. Ya, film berdurasi 10 menit yang memenangi kategori Tata Artistik Terbaik dalam

SMEAMU Indie Movie Award (SINEMA) 2015 memang tidak merepresentasikan senjata, tapi plesetan bahasa Jawa untuk kelapa muda (The Gun, baca: degan). Tidak heran jika ratusan audiens yang memadati hall Bojana Puri pekan lalu dibuat tertawa terpingkal kala menyaksikan ekspresi tokoh dalam film saat membayangkan minum air degan yang segar dan manis. Sekilas, scene itu mirip gaya (alm) Dono ketika menginginkan sesuatu. Wajah mupeng (muka pengen, red), sambil menjilati bibir dengan penuh penghayatan. Film yang juga juara dua

dalam Sukabumi Movie Award itu menjadi film pertama yang disuguhkan kepada undangan. Ada beberapa film berbagai genre yang diputar di sepanjang acara SINEMA 2015 yang dikemas layaknya perhelatan Festival Film Indonesia (FFI). Benar-benar mirip FFI, mulai dari gaya para tokoh ketika membacakan nominasi sampai dengan tayangan multimedia Baca Dikemas... Hal. 11 IPUNK PURWANTO/MALANG POST

ALL ARTIS: Seluruh pengisi acara malam apresiasi SINEMA 2015 menyanyikan lagu Kemesraan di penghujung acara.


2

senin, 23 MARET 2015

Grand Opening Patuna Malang, Siap Layani Tamu Allah

CaPtureIt For MalaNGPoSt

MEMPESONA: Para pelajar belia ini membawakan busana indah nan anggun di atas panggung Gebyar Seni Islami, MTs. Yaspuri.

Ratusan Anak Ikut Gebyar Seni Islami MTs Yaspuri MALANG– Ratusan anak dan remaja dari SD hingga SMP berkumpul di halaman depan Madrasah Tsanawiyah (MTs) Yaspuri (Yayasan Pen­ didikan Sunan Giri), Mer­ josari, Lowokwaru pada Sabtu (21/3/2015). Beberapa diantara mereka mengenakan busana warnawarni atraktif nan cantik, menunggu giliran untuk tam­ pil diatas panggung. Ada pula yang sedang asyik duduk sembari menggoreskan warnawarni krayon ke atas kertas gambarnya. Sementara di salah satu sisi, ada yang sedang seru-serunya berpose di depan

kamera. ”Total jumlahnya ada 175 peserta,” jelas Laila Fitria Zuhratul Fadillah, SH., S.Psi., Ketua Panitia Acara Gebyar Seni Islami yang didadakan di MTs. Yaspuri. Laila, panggilan akrabnya menjelaskan ada empat lomba yang digelar pada acara tersebut. ”Selain Fashion, ada Mewarnai, Menggambar, dan juga Fotogenik,” ujar Laila. Ia menjelaskan, acara ter­­­sebut mempunyai tema umum kesenian Islami. “Lebih spesifiknya ada Batik is My Style, untuk lomba Fashion dan Fotogenik, juga Seni Nusantara untuk gambar dan

mewarnai,” bebernya. Di lomba tersebut Laila ingin menunjukkan bahwa bu­s ana muslimah pun bisa menjadi busana sarat akan keindahan. ”Kita tunjukkan di ajang ini, kalau orang berhijab bisa tampil anggun dan cantik,” tambah dia. Acara tersebut juga dihadiri tokoh politik, yakni anggota DPD RI, Abdul Qadir Hartono yang akrab dipangil Gus Anton, dan anggota DPR RI, Hj. Latifah Shohib, serta KH. A. Syafi’y, Ketua Yaspuri. Selain memberikan sambutan kedua tokoh ini juga memberikan hadiah kepada para juara.

”Hari ini mereka yang ada disini berlomba untuk memperbutkan tropi DPR RI serta DPD-RI,” ungkap wanita yang juga berprofesi sebagai pengajar di MTs. Yaspuri. Kepala MTs Yaspuri, Abdul Malik, SH. MH. mengatakan, gebyar tersebut adalah wu­ jud dari rasa syukur dari pencapaian MTs. Yaspuri. ”Alhamdulilah, setelah kita melakukan re-akreditasi beberapa waktu lalu, kita mendapatkan Akreditasi A,” ungkap Malik. Selain mensyukuri akre­ ditasi barunya itu, Malik me­­ngatakan, acara tersebut

sekaligus mensyukuri ulang tahun, dan pencapaian prestasi MTs Yaspuri yang ada di bawah naungan STIH Sunan Giri. “Kita sekaligus merayakan prestasi yang kita raih selama 16 tahun berdirinya MTs. Yaspuri, sejak tahun 1999,” tutur Malik. Ia berharap kedepannya MTs. Yaspuri akan terus berkembang dan meraih prestasi lebih membanggakan. ”Pada usia yang ke-16 ini, akan menjadi salah satu tonggak sejarah kita, semoga Madrasah ini mampu menuliskan sejarahnya dengan tinta emas,” pungkas Malik. (mg11/udi)

MALANG– Sukses di ibukota dan diberbagai daerah, PT. Patuna Mekar Jaya Tours and Travel melebarkan sayapnya ke Kota Malang. Biro Perjalanan Umroh dan Haji Plus yang banyak dipercaya umat Islam itu, Minggu (22/3) kemarin, membuka kan­ tor perwakilan Patuna Tour and Travel di komplek Ruko WOW Blok New York No. 16 Sawojajar, Kota Malang. Pembukaan Kantor Perwakilan ke-41 itu, diresmikan langsung Presiden Director PT. Patuna Mekar Jaya, H. Syam Resfiadi bersama Gus Wahid Al Ghozali (Singosari). Presiden Director PT. Patuna Mekar Jaya, H. Syam Resfiadi menegas­ kan, mulai tahun ini, pihaknya melakukan gebrakan dengan memperbanyak perwakilan di daerah. Kota Malang termasuk kantor perwakilan yang ke-41 dan akan terus dikembangkan di daerah-daerah lainnya. Keberadaan Patuna di Malang akan berusaha melayani jamaah sepenuh hati. “Dulu di Malang pernah ada kantor perwakilan, hanya saja saat ini belum banyak minat masyarakat untuk umrah, karena untuk pergi haji sangat mudah. Sekarang, kami membuka kembali perwakilan Patuna di Malang untuk melayani para tamu Allah yang akan melaksanakan ibadah haji plus dan um­ rah,” kata H. Syam Resfiadi kepada Malang Post, kemarin. Kendati baru ada di Malang, Patuna Travel sudah banyak mendapat kepercayaan umat Islam. Perusahaan yang berdiri sejak tahun 1972 dengan nama Pan Travel ini merupakan bagian dari usaha PT Panatraco. Sedangkan PT Patuna Tour & Travel adalah salah satu perusahaan yang bergerak dalam bidang jasa ticketing, tour, pengurusan dokumen perjalanan (paspor dan visa) serta pelayanan haji dan umrah. Hingga saat ini, Patuna terus melayani umat Islam yang akan melaksa­ nakan ibadah umrah dan haji plus. Pada 2013 lalu, jamaah Patuna mencapai 4.200 orang, dan melonjak menjadi lebih dari 6.200 jamaah pada 2014. Tahun 2015 ini, Patuna menargetkan memberangkatkan 13 ribu jamaah beribadah umrah dan haji plus. “Alhamdulillah, hampir setiap hari, kami selalu ada pem­ berangkatan. Dengan pengalaman yang panjang melayani jamaah, kami akan berusaha memberikan pelayanan yang terbaik, apapun paket yang dipilihnya. Karena kami sahabat anda beribadah,” terangnya. Patuna Malang dibawah kendali Direktur Utamanya, In­ dra Eryanto. Dirinya kepincut membuka perwakilan Patuna Malang, setelah merasakan sendiri bersama keluarga beriba­ dah umrah bersama Patuna. Dari situlah, timbul niat untuk memberikan pelayanan kepada umat Islam di Malang raya dan sekitarnya melalui Patuna, agar dapat beribadah dengan baik selama melaksanakan ibadah umrah dan haji. “Umat Islam di Malang raya dan sekitarnya yang memiliki niat berumrah dan haji sangat besar. Kami akan berusaha melayani jamaah sepenuh hati apapun paket yang dipilihnya,” jelasnya. Dalam acara itu juga, Patuna memberikan doorprize berupa satu tiket umrah untuk para undangan yang hadir. Randika Julian Pratama, warga Jalan Jombang 1 No 98 Kota Malang yang berhasil meraih rezeki mendapatkan satu tiket paket umrah bersama Patuna. (aim)

Desak Kejaksaan Eksekusi dr Hardi MA Menangkan Kasus Pidana dan Perdata Valentina

MALANG–Ingat dengan per­ seteruan keluarga antara Dirut PT. Hardlent Medika Husada (HMH), Dr FM Valentina SH, M.hum dengan mantan sua­minya dr Hardi Soetanto? Perkara yang terjadi sekitar tiga tahun lalu itu sempat he­ boh, dan kini mencuat kembali. Sutrisno SH, kuasa hukum Va­ lentina, mendesak Kejaksaan Negeri (Kejari) Malang segera mengeksekusi Hardi, untuk dilakukan penahanan. Desakan tersebut, berdasa­ rkan putusan Kasasi Mahkamah Agung (MA), pada 19 Januari 2015 lalu, terkait kasus pidana dugaan pemalsuan surat sesuai pasal 266 KUHP yang sebelu­ mnya dilaporkan oleh Valentina ke Polres Malang Kota. Isi putusanya, menghara­ pkan Kejari Malang untuk mengeksekusi dr Hardi Soe­ tanto. Karena dr Hardi, secara terbukti bersalah melakukan pemalsuan surat akta pendiri­an, yang sama sekali tidak per­nah memiliki saham, namun men­ gaku memiliki saham di PT HMH. Ia dinyatakan bersalah dan dihukum penjara 6 bulan. “Berdasarkan dengan putu­ san MA tersebut, kami berha­ rap Pengadilan Negeri (PN) Malang, segera mengirim sa­linan berkas putusan ke Ke­ jari Malang. Kepada Kejari, kami berharap untuk segera melakukan eksekusi terhadap dr Hardi. Jika lambat dalam me­l akukan eksekusi, kami akan melaporkan ke Kejaksaan Agung dan Komisi Kejaksa­ an,” tegas Sutrisno, kepada Ma­lang Post sore kemarin. Dengan adanya putusan itu pula, Sutrisno mengatakan bah­wa laporan Valentina ke Polres Malang Kota soal du­ gaan pemalsuan surat sudah terbukti dan diuji oleh Mahka­ mah Agung. Dr Hardi Soetanto sudah dinyatakan bersalah dan melanggar pasal 266 KUHP tentang pemalsuan surat. Sebelumnya, Valentina me­ laporkan dr Hardi ke Polres Malang Kota dengan tuduhan pemalsuan surat memberikan keterangan palsu dalam akta pernyataan berita acara Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) PT Hardlent Medika Husada No 17 tertang­ gal 17 Maret 2012. Setelah me­ lalui proses penyidikan panjang, polisi lalu menetapkan dr Hardi

AGuNG PrIyo/MalaNG PoSt

PUTUSAN MA: Sutrisno SH, kuasa hukum Valentina menunjukkan salinan putusan dari MA.

sebagai tersangka. Selanjutnya dengan nomor perkara 142/Pid.B/2013/PN Mlg, dr Hardi mulai menja­ lani sidang di PN Malang. Dalam putusan tertanggal 23 Desember 2013, PN Ma­ lang telah memutus bebas dr Hardi. Padahal sebelumnya Jaksa Penuntut Umum (JPU) menuntut hukuman penjara selama 1 tahun. Atas putusan bebas tersebut, Kejari Malang lalu melakukan Kasasi ke Mahkamah Agung. Sidang Kasasi dipimpin Dr Artidjo Alkostar SH LLM, yang diketahui sebagai hakim tegas. Dalam sidang kasasi, dr Hardi diputus bersalah dan dihukum selama 6 bulan ku­ rungan penjara.

Selain perkara pidana, lanjut Sutrisno, Mahkamah Agung juga memutus kasus perdata yang dilaporkan Valentina. Ketua Majelis Hakim Dr H Abdurrahman SH MH dengan dua hakim anggota, Dr Zahrul Rabain SH MH dan Dr Habi­ burrahman M.hum telah men­ gabulkan gugatan Valentina. Putusan gugatan pada 10 Juli 2014 dengan nomor gugatan 679.K/Pdt/2013. “Sebelumnya kasus perdata ini, PN Malang sudah meme­ nangkan dan mengabulkan gugatan perdata klien saya, dengan nomor 71/Pdt.G/2012/ PN Malang. Namun dr Hardi selaku tergugat tidak terima dan banding ke Pengadilan Tinggi (PT) Surabaya. Oleh

PT Surabaya gugatan klien sa­ya dikalahkan sesuai dengan nomor 317/Pdt/2013/PT Sby. Namun setelah Kasasi ke MA, gugatan klien saya kembali di­ kabulkan,” terang Sutrisno. Ada beberapa poin putusan yang ditetapkan oleh MA. Di­ antaranya adalah menyatakan RUPSLB PT Hardlent Medika Husada yang dilaksanakan di Malang pada 13 Maret 2012 adalah tidak sah dan batal de­m i hukum. Menyatakan ak­ta pernyataan berita acara RUPSLB PT Hardlent Medika Husana nomor 17 yang dibuat dihadapan Eka Cahyono SH, Notaris di Malang adalah ti­ dak sah dan tidak mempunyai kekuatan hukum. Menetapkan bahwa tergugat I (dr Hardi Soetanto) dan ter­ gugat II (Lisa Megawati) tidak memiliki/bukan pemegang saham PT HMH. Menghukum tergugat II untuk membayar ganti kerugian kepada peng­ gugat sebesar Rp 180 juta. Terpisah, Kombes Pol Teddy Minahasa Putra, mantan Ka­ polres Malang Kota yang per­nah menangani perkara ini saat dikonfirmasi, menyambut gembira atas putusan MA dan permohonan Kasasi kasus dengan terdakwa dr Hardi So­ etanto, yang diduga melanggar pasal 266 KUHP, yang pernah disidik Polres Malang Kota. Teddy mengatakan, bahwa

dari awal menangani kasus tersebut, ia mencium aroma hadirnya mafia hukum dan makelar kasus selama proses penyidikan. Bahkan dengan terang-terangan ada beberapa petinggi Polri (Jenderal) yang mengintervensinya. “Namun bagi saya, ke­ benaran harus dijunjung tinggi dan keadilan harus diwujud­ kan,” ujarnya. (agp/udi)

MuHaIMIN/MalaNG PoSt

DIRESMIKAN: Presiden Director PT. Patuna Mekar Jaya, H. Syam Resfiadi bersama Gus Wahid Al Ghozali (Singosari) dan Direktur Utama Patuna perwakilan Malang, Indra Eryanto, meresmikan kantor perwakilan Patuna Malang.

REDAKTUR: MaHMudI, LAYOUTER: kurdI


SENIN, 23 MARET 2015

HP 7 Voice Tab, Tablet dengan Layar Paling Mini MALANG - Bagi Anda penggemar gadget yang tengah berburu tablet dengan bentuk slim dan stylish, tidak ada salahnya melihat HP 7 Voice Tab. Tablet ini terkesan seperti smartphone, dengan layar 6,9 inci dan nyaman dalam genggaman. Selain itu, di beberapa outlet, tengah ditawarkan dengan harga spesial. “HP 7 Voice Tab ini memiliki daya tarik pada tampilan fisik. Stylish dan seperti smartphone premium,” ujar Divisi Manager Hypermart Malang, Rajabuel Arif. Dia menyampaikan, perangkat yang lebih dikenal dengan nama Voice Tab Bali ini menggunakan layar paling mini dalam kelas tablet, yakni 6,9 inci. Sementara, sebagian besar tablet memiliki bentang layar 7 inci. Arif menuturkan, seri yang meluncur tahun lalu ini bisa didapatkan dengan bandrol lebih terjangkau medio Maret ini. HP hanya mematok harga Rp 1,399 juta dari harga normal Rp 1,599 juta. “Tetapi terbatas di beberapa outlet saja. Salah satunya di Hypermart dan masih ditambah dengan hadiah langsung skin protector,” tuturnya. Tipe layar sentuh kapasitif IPS dengan resolusi 1024x 600 piksel diusung oleh tablet ini. Layarnya disertai pula fitur autobrightness

yang memungkinkan kecerahan layar otomatis menyesuaikan kondisi cahaya sekitar dan pengguna akan tertolong tanpa mengatur setting layar lagi. Tablet HP 7 Voice Tab mendukung jaringan GSM dan 3G, sehingga dapat dipakai untuk menelpon dan mengirim SMS. Tablet ini telah dibekali prosesor Quad Core MTK8382 berkecepatan 1.3 GHz dan didukung RAM 1 GB DDR2 SDRAM. “Performa tangguh yang dihasilkan komponen atau jeroannya mampu menjalankan aplikasi, multimedia atau game dengan lancar. Tanpa khawatir lagi lemot,” urai dia panjang lebar. Kelebihan tablet HP 7 Voice Tab selanjutnya terletak pada sistem operasi yang digunakannya. Meski harga tablet ini ditawarkan sangat terjangkau, namun sistem operasinya telah menggunakan Android v4.4.2 KitKat. Sementara itu, untuk sekotr kamera yang dipasang di depan dan di belakang tablet resolusinya terhitung kecil yaitu 2 MP untuk kamera belakang dan 0.3 MP untuk kamera depan. “Kamera memang bukan fitur andalan. Fitur lain lebih bagus dan sesuai fungsinya sebagai tablet yang dimanfaatkan sebagai pengganti notebook,” pungkas Arif. (ley/oci)

STENLY REHARDSON/ MALANG POST

NYAMAN DIGENGGAM: Tablet dengan layar 6,9 inci ini sekilas bentuknya seperti sebuah smartphone karena desainnya yang slim.

Peminat Angry Birds Menurun GAME Angry Birds menjadi salah satu game paling sukses sejak diluncurkan pada 2009 oleh Rovio. Namun, dalam beberapa waktu terakhir, pihak developer mengakui game bertema burung pemarah ini tengah mengalami penurunan keuntungan. Dilansir laman Phone Arena, sejak diluncurkan enam tahun lalu , Angry Birds telah meluncurkan seri Angry Birds Star Wars (I & II), Angry Birds Rio, Angry Birds Space dan Angry Birds Transformers. Kesemua seri game tersebut diklaim menjadi aplikasi berbayar yang paling banyak

di download sepanjang masa. Namun ternyata, sejak 2014, daya tarik Angry Birds telah berkurang. Rovio melaporkan penurunan tajam 73 persem laba usaha untuk 2014 dari pendapatan lisensi. Perusahaan me­ laporkan laba operasi sebesar

USD10.800.000 untuk 2014 turun dibandingkan dibandingkan laba USD39.300.000 pada tahun 2013 dan USD82.700.000 pada 2012. Meski begitu, Rovio masih mengharapkan karakter Angry Birds yang digunakan oleh Disney untuk film mampu mendongkrak lagi pendapatan atas lisensi game tersebut. Meski mengalami penurunan lisensi, pendapatan game mobile Angry Birds meningkat 16 persen berkat judul seperti Jolly Jam dan Angry Birds Stella Pop! yang telah diunduh lebih dari 600 juta kali. (okz/oci)

3

iPhone 6 Plus,

Andalkan Kualitas Gambar Video MALANG - Pabrikan gadget Apple, akhir tahun lalu mengenalkan iPhone terbarunya. Perangkat itu bernama iPhone 6 Plus, yang memiliki ukuran layar lebih lebar ketimbang iPhone 6 dan menggunakan prosesor generasi terbarunya bernama Chip A8. Chip A8 menawarkan tampilan sebuah perangkat Apple lebih jernih, tajam dan kaya akan warna. “Generasi iPhone 6 unggul menggunakan chip terbaru. Termasuk iPhone 6 Plus,” ujarnya Supervisor Global Apple Reseller, Silvy Novita. Chip A8 bila pada smartphone lain merupakan otak yang mengatur kinerja perangkat. Di dalamnya terdapat processor Dual-core 1.4 GHz Cyclone (ARM v8-based) yang akan didukung dengan RAM 2 GB. Sementara sistem operasi iOS 8 dengan browser khas Apple yakni Safari. Untuk menghasilkan grafis tajam bagi penggunanya, Apple membekali perangkat ini dengan pengolah grafis PowerVR GX6650 (hexa-core graphics). Chip ini mendapat support koprosesor M8, sehingga iPhone 6 Plus ini dijalankan oleh dual prosesor. Menurut dia, seri iPhone 6 Plus memiliki keunggulan utama ketimbang iPhone 6 dalam hal layar. Sebab, Apple memberikan bentang layar seluas 5.5 inci untuk perangkat yang dijual di kisaran Rp 13 jutaan ini. Sementara, iPhone 6, bandrolnya masih di kisaran Rp 11 jutaan. Teknologi layar pada seri ini sudah menggunakan LED backlot IPS capacitive touchscreen. Hasilnya, resolusi maksimal dari layar mencapai 1080 x 1920 pixel yang membuat perangkat kaya warna. Selain itu, tingkat kepadatan layar mencapai 401 ppi (pixel per inch) dan gambar tidak terlihat pecah. “Resolusi tinggi menghasilkan tampilan layar sangat jernih dan tajam, apalagi didukung dengan layar lebarnya sehingga pengguna akan

SENAM aerobic hasil kerjasama Malang Post dan Kodim 0833 Kota Malang yang dilaksanakan di Lapangan Rampal, Minggu (22/3) digemuruhkan dengan alunan musik latin. Hentakan dan dentuman musik yang asik menambah antusiasme para peserta senam. Ditambah dengan gerakan yang energik yang diinstrukturi oleh Anang, Sugeng Bahenol, Elen Yuliana dan Farida Ariyani, tak juga menghentikan aksi giras yang menyehatkan itu. Meski peluh dan keringat mengalir deras, para peserta senam tetap bersemangat hingga akhir acara. FOTO: DICKY BISINGLASI, TEKS: NUNUNG NASIKHAH/MALANG POST

DICKY BISINGLASI/ MALANG POST

LAYAR LEBAR: Dengan ukuran layar yang lebih luas, iPhone 6 ini memberikan keunggulan pada kualitas gambar dan video yang ditampilkan.

sangat dimanjakan ketika memutar video ataupun melihat foto,” papar dia panjang lebar. Dia menuturkan, perangkat ini juga didukung dengan layar multitouch yang dilapisi dengan perlindungan layar Shatter proof glass. Fungsinya mencegah layar lebar dari iPhone 6 Plus lecet karena goresan atau pun benturan. Desain dari iPhone 6 Plus ini juga sangat berkelas dengan material metal yang membungkus bodinya. Sisi – sisinya memiliki desain melengkung dengan ketebalan 7.1 mm. Bodi yang tergolong tipis itu berpengaruh pada penempatan tombol kunci dan power yang semula terletak di pinggir atas menjadi di samping bodi perangkat. Sementara bodi keseluruhan dari iPhone 6 Plus 158.1 mm x 77.8 mm dengan berat mencapai 172 gram. Yang tak kalah menarik dari iPhone 6 adalah sisi fitur fotografi. Pada bagian bodi belakang dari iPhone ini tertanam lensa kamera berukuran 8 MP dengan resolusi 3264 x 2448 pixels. Fitur yang dibawa seperti auto focus dan optical image stabilization (OIS) yang akan meredam gerakan obyek yang bergerak sehingga mencegah blur pada hasil fotonya. Selain itu ada Dual

LED (dual-tone) flash untuk membidik obyek gambar di area yang redup atau minim cahaya. “Masih ada juga fitur Aperture f/2.2, 1.5µm pixel size, geo-tagging, simultaneous HD video and image recording, touch focus, face and smile detection, image stabilization, panorama dan HDR yang akan menghasilkan hasil foto yang lebih jernih dan berkualitas. Perangkat ini mampu merekam video momen berharga penggunanya dengan kualitas 1080p@60fps, 720p@240fps, optical image stabilization,” papar Silvy panjang lebar. Sementara itu bagi pecinta selfie, akan disuguhkan dengan kamera depan berukuran 1.2 MP. Meskipun lensa tersebut tidak terlalu besar namun mampu menghasilkan kualitas foto 720p dengan fitur burst dan HDR. Selain itu dapat pula digunakan untuk kebutuhan video call maupun video chat. Pada sektor jaringan, perangkat ini mengusung jaringan utama dengan dua versi yakni 2G GSM dan CDMA, 3G HSDPA dan CDMA serta 4G LTE GSM dan CDMA. Perangkat ini didukung dengan sisipan card slot berjenis Nano SIM yang memungkinkan pengguna untuk memotong ukuran standart kartu SIM.(ley/oci)

MUSIK LATIN

GEMURUHKAN SENAM RAMPAL

REDAKTUR: LAILATUL ROSIDA, LAYOUTER: ABDEE


SENIN, 23 MARET 2015

4

IPUNK PURWANTO / MALANG POST

SELFIE YUK‌: Beberapa peserta dan pengunjung yang sedang berfoto selfie di Plaza Araya saat mengikuti Tradisional Dance yang diadakan oleh Dispenda dalam acara Tax Vaganza Goes To Mall kemarin (22/3).

Daya Dukung Infrastruktur Pendidikan MASALAH infrastruktur masih menjadi momok dalam meningkatkan aksestabilitas sekolah masyarakat Indonesia. Beberapa pemberitaan yang menggambarkan perjuangan siswa sekolah dasar melewati jembatan rusak sungguh sangat memperihatinkan. Kasus jembatan di Kabupaten Lebak Banten beritanya sempat mendunia, peristiwa serupa juga pernah diberitakan di daerah Kabupaten Bogor Jawa Barat, teranyar adalah berita dari dua desa di Karanganyar dan Boyolali, Jawa Tengah, masyarakat termasuk siswa SD melewati saluran air peninggalan Belanda untuk melewati jurang sedalam 20 meter. Menteri Pendidikan dan Kebudayaan merespon kondisi tersebut dengan meluncurkan kanal sahabat.kemdikbud.go.id. Melalui kanal itu guru, kepala sekolah, dan masyarakat bisa melaporkan kondisi jembatan rusak di lingkungan mereka. Masalah utama dari kasus-kasus tersebut adalah bukan pada rusaknya jembatan tetapi masalah infrastruktur yang tidak mendukung jalannya pendidikan. Infrastruktur yang dimaksud bukan hanya jembatan, hal lainnya adalah jalan menuju sekolah, transfortasi yang mendukung anak pergi ke sekolah, gedung sekolah yang bisa memberikan kenyamanan belajar.

Dalam konteks manajemen pendidikan salah satu komponen manajemen sekolah adalah manajemen sarana dan prasarana. Konteks manajemen sarana dan prasarana biasanya dipersempit pada hal-hal yang secara langsung digunakan dalam proses pendidikan, misalkan yang dimaksud sarana adalah perlengkapan yang digunakan secara langsung dalam proses pendidikan sementara itu prasarana adalah perlengkapan yang menunjang proses pendidikan. Secara harpiah definisi tersebut memang tidak salah, namun secara esensi maknanya menjadi sempit dan sedikit kabur. Prasarana yang menopang keberhasilan pendidikan pada dasarnya bukan hanya yang ada di sekolah, infrastruktur harusnya masuk dalam bagian manajemen prasarana sekolah. Seorang anak yang tidak bisa hadir di sekolah tepat waktu misalkan karena jembatan rusak, transfortasi umum yang tidak mendukung, jalan menuju sekolah yang jelek akhirnya akan berimbas pada keberhasilan proses pendidikan. Dalam konteks modernisasi ilmu manajemen pendidikan, manajemen sarana dan prasarana di perluas lagi, David G. Cotts, Kathy O. Roper, and Richard P. Payant (2010) The Facility Management Handbook memberikan pemahaman yang lebih

SIUPP No: 369/SK MENPEN/SIUPP/1998 Tanggal 17 Juli 1998 Penerbit: PT. Malang Pos Cemerlang Rekening BCA KCP Gatot Subroto no. 400.310.35 98 g

g

REDAKSI / SIRKULASI / IKLAN Jl. Sriwijaya 1-9 Malang Telepon (0341) 340081-2 Fax (0341) 369503

g

BIRO BATU Jalan Diran 1B Telp: (0341) 592967 Batu

PERWAKILAN JAKARTA Gedung Graha Pena Lt VI, Jl. Kemayoran Lama No. 12 Telp/Faks (021) 53699683 (Hendra)

Oleh :

DR. A. SUNANDAR, S.PD., M.AP Dosen Jurusan Administrasi Pendidikan UM luas bahwa manajemen fasilitas itu sangat berkaitan dengan konsep cost-effectiveness, productivity, improvement, efficiency, and employee quality of life. Pernyataan tersebut menegaskan bahwa fasilitas yang dimiliki harus berkaitan dengan konsep keefektivan biaya, produktivitas, pengembangan, efisiensi dan kualitas hidup. Infrastruktur yang ada di lingkungan sekolah biasanya tidak menjadi orientasi dari manajemen sarana dan prasarana pendidikan, padahal dampaknya akan mempengaruhi kualitas layanan pendidikan secara langsung. Infrastruktur Transfortasi Penyelenggaraan pendidikan di Indonesia pada dasarnya belum bisa lepas dari empat pokok permasalahan pendidikan yaitu akses dan pemerataan pendidikan, efektivitas dan efisiensi penyelenggaraan pendidikan, relevansi dan kualitas pendidikan. Hal utama yang masih menjadi pekerjaan besar pendidikan adalah masalah akses dan pemerataan. Masih banyak anak-anak usia sekolah yang belum mengenyam pendidikan, jangankan dipelosok di kota-kota besar masih sering kita jumpai anak mengamen pinggir jalan di jam sekolah, yang menandakan bahwa mereka tidak bersekolah. Terlebih di daerah-daerah yang secara geografis jauh dari fasilitas layanan pendidikan. Masalah akses merupakan masalah yang sangat mendasar, tidak mungkin program Wajib Belajar 9 tahun berhasil dicapai apabila infrastruktur pendidikan tidak dibenahi. Selain masalah jembatan, infrastruktur yang banyak mempengaruhi keberhasilan proses pendidikan adalah transfortasi umum. Stigma angkot tidak nyaman, sering ngetem, sopir ugal-ugalan mendorong siswa dan orang tua mencari alternatif transportasi. Salah satu jawabannya adalah dengan sepeda motor, namun masalah belum teratasi karena untuk berkendaraan di jalan raya seorang anak harus dilengkapi dengan surat ijin mengemudi. Kekhawatiran lainnya adalah rentan terjadi kecelakaan lalulintas, jiwa muda

PEMBINA: Dahlan Iskan KOMISARIS UTAMA: H Zainal Muttaqien WAKIL KOMISARIS UTAMA: H Imawan Mashuri KOMISARIS: Hj Dewanti Rumpoko, H Husnun N Djuraid DIREKTUR UTAMA: H Juniarno D Purwanto DIREKTUR: H Sudarno Seman Pemimpin Redaksi: R Sri Nugroho Senior Editor: Sunavip Ra Indrata Manajer Iklan: H Edi Iswanto Manajer Pracetak: Yudi Armadioka

anak sekolah berimplikasi pada cara mereka berkendaraan hingga akhirnya rawan terjadi kecelakaan. Salah satu solusi dari masalah infrastruktur transfortasi siswa adalah bis sekolah, keberadaan moda transfortasi tersebut diharapkan dapat mengatasi masalah keterlambatan siswa hadir di sekolah, kecelakaan di jalan raya, dan kemacetan. Sebagai contoh daerah yang sudah menerapkan kebijakan tersebut adalah Kota Malang. Terhitung mulai bulan April 2015 Pemkot telah mengoperasikan layanan bis sekolah, kebijakan tersebut sangat membantu para siswa yang tempat tinggalnya jauh dari sekolah. Beberapa daerah yang menghadapi permasalahan serupa dengan Kota Malang kiranya dapat mengikuti kebijakan menyediakan bis sekolah. Keuntungan lain dari kebijakan bis sekolah adalah pemerataan akses pendidikan untuk siswa yang ada diluar rayon. Sehingga pada saat PPDB (Penerimaan Peserta Didik Baru) tidak terjadi perpindahan sekolah besar-besaran di semester kedua. Sudah menjadi rahasiah umum calon siswa memilih sekolah yang tingkat persaingannya rendah walaupun jauh dari tempat tinggal, setelah masuk semester dua mereka mengajukan pindah ke sekolah yang berada di pusat kota. Kelebihan lainnya transfortasi sepeda motor terkendali dengan baik, sehingga angka kecelakaan sepeda motor pun dapat diminimalisir. Infrastruktur pendidikan memiliki daya dukung yang sangat besar terhadap keberhasilan proses pendidikan. Infrastruktur yang baik akan lebih meningkatkan aksestabilitas peserta didik dalam mengikuti proses pendidikan. Pemerintah pusat dan daerah sepatutnya melakukan koordinasi yang baik untuk mempersiapkan daya dukung pendidikan, terlebih diantara departemen misalkan diantara Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan perlu berkoordinasi dengan Kementerian Pekerjaan Umum, sehingga pembangunan sekolah dapat ditopang dengan infrastruktur jalan dan jembatan yang baik. Pada lingkup pemerintah daerah kebijakan bis sekolah merupakan jawaban atas permasalahan akses pendidikan di perkotaan. Kehadiran siswa tepat waktu di sekolah serta keselamatan di jalan merupakan prioritas utama yang harus diperhatikan. Semakin baik infrastruktur pendidikan maka tingkat aksestabilitas siswa terhadap pendidikan akan semakin tinggi pula.

Manajer Umum dan Keuangan: Laily Junaida Manajer Pemasaran: Buari Redaktur Pelaksana: Bagus Ary Wicaksono, Dewi Yuhana, Slamet Prayitno Sekretaris Redaksi - Koordinator Liputan: Shuvia Rahma Redaktur: Mahmudi Muchid, Samsulyono, Jon Soeparijono, Muhaimin, Febri Setyawan, Noer Adinda Zaeni, Sumarga Nurtantyo, Abdul Halim Staf Redaksi: Lailatul Rosida, Hary Santoso, Ira

Kewaspadaan Miliarder Baru PARA miliarder baru di kelurahan Cemorokandang harap waspada. Baru saja mereka menerima uang miliaran rupiah dari hasil penjualan tanahnya yang akan digunakan untuk jalan tol Malang - Pandaan. Kapolres Malang Kota AKBP Singgamata mengingatkan warga untuk berhati-hati, karena mereka sedang menjadi incaran penjahat yang aktivitasnya semakin meningkat. Dalam beberapa pekan ini, tindak kejahatan di kota Malang mengalami peningkatan, mulai dari begal kendaraan bermotor sampai rampok mini market. Sebagai wilayah pinggiran kota Malang, Cemorokandang dan sebagian wilayah kecamatan Kedungkandang suasananya sepi khas pedesaan. Kondisi inilah yang kerap dimanfaatkan penjahat untuk menjalankan aksi, menghadang pengendara motor atau merampok di rumah sasaran. Apalagi sebagian besar warga Cemorokandang saat ini baru saja menerima uang miliaran rupiah. Kawanan penjahat tentu sudah mengincar para miliarder baru ini sebagai sasaran. Itulah sebabnya, pihak polisi minta warga untuk tetap waspada tidak memberi peluang penjahat untuk beraksi. Kapolres mengingatkan warga tersebut untuk menyimpan uang di rumah, lebih baik tetap disimpan di bank dan hanya diambil saat diperlukan. Menjadi hal yang wajar bila orang tibatiba memiliki banyak uang, lebih banyak dibanding sebelumnya, muncul keinginan untuk membeli berbagai kebutuhan. Muncul keinginan untuk membeli barang-barang sebagai simbol status bahwa mereka orang kaya, misalnya membeli mobil, perhiasan, pakaian yang bagus dan perabotan rumah tangga yang mewah. Sudah menjadi kebiasaan masyarakat pedesaan, pada saat tertentu seperti usai panen raya, mereka memborong barangbarang konsumsi. Sebagian bahkan membeli barang mewah untuk menunjukkan status sosial. Nafsu untuk memenuhi keinginan demi status ini membuat mereka abai terhadap keamanan harta bendanya. Mereka ingin menunjukkan kepada masyarakat bahwa status mereka sudah berubah menjadi orang kaya. Diantara kesenangan mereka berbelanja memanfaatkan uang yang banyak, sesungguhnya mereka tengah menjadi incaran penjahat. Karena keterbatasan pengetahuan mereka, uang dalam jumlah besar itu disimpan di rumah dibawa pergi saat akan belanja. Padahal, mereka tidak perlu membawa uang kontan dalam jumlah besar. Sebaiknya uang tetap disimpan di bank untuk menjaga keamanan, kalau ingin transaksi bisa mengambil seperlunya melalui ATM. Potensi kejahatan bukan saja datang dari pelaku, tapi juga peluang dan kesempatan calon korban. Kalau uang disimpan di bank, setidaknya mempersempit peluang penjahat untuk beraksi. Selain itu, uang tersebut tidak harus dihabiskan untuk kebutuhan konsumsi atau gengsi, tapi juga harua berpikir untuk masa depan. Kalau lahan mereka sudah habis, apa yang akan mereka lakukan di masa depan. Investasi membeli lahan baru di tempat lain yang lebih murah adalah salah satu pilihan. Polisi perlu mengingatkan masyarakat untuk melakukan tindakan preventif, pencegahan sebelum kejadian. Masyarakat bukan saja menjadi objek pengamanan tapi juga harus mampu menjadi subjek pengamanan bagi diri sendiri. Pendidikan pencegahan kejahatan ini harus terua dilakukan oleh polisi kepada masyarakat untuk mengeliminir tindak kejahatan. Dengan demikian polisi bisa mengatasi sebagian masalah yang dihadapi terkait keterbatasan personel dengan mengajak masyarakat sebagai polisi bagi diri sendiri. Sinergi polisi dan masyarakat menjadi cara yang ampuh untuk menangkal tindak kejahatan. Bukankah mencegah lebih baik dibanding mengatasi kejadian. (redaksi@malang-post)

Info Penting a Redaksi menerima tulisan artikel dan foto lepas dari pembaca. a Topik artikel tentang masalah yang sedang aktual,

baik nasional maupun lokal.

a Panjang artikel minimal 850 kata. a Artikel dan foto dikirim ke email redaksi@malang-post.com

Ravika, Vandri Battu, Sigit Rokhmad, Poy Heri P, Agung Priyo, Tommy Yuda P, Yudistira Satya WW, Stenly Rehardson, Binar Gumilang Redaktur Foto: Guest Gesang Fotografer: Muhammad Firman Information & Technologi: Jl Junaedi (koordinator), Nyono Juari Tim Artistik: Kurdiyanto, Susilo, Achmad Muzamil, Eko Abdi Hasyim, Arif Syaifurrahman, Siti Nurchasanah

Iklan: H Iswanto, Ismadi, Rendiyantok Sapto P, Zainal Arifin, Imam Wahyudi Sirkulasi: Wiyono (koordinator), Sirhan Sahri, Ronny, Hendro, Moch Suadi, Lutfi, Yunindra, Arief Nur Handika Pengembang Usaha: Taufikur Rahman (koordinator), Sinyo Suwignyo Umum dan Keuangan: Syafiudin (koordinator), Huda, Nur Towilir (Iklan), Reni SP (sirkulasi), Siti Muzayanah, Sujono, Bambang TL.

Wartawan Malang Post dilengkapi tanda pengenal dan tidak diperkenankan menerima atau meminta uang dan barang apa pun dari narasumber. Redaksi menerima Artikel dan Opini. Panjang naskah artikel tidak lebih dari satu Halaman dan tidak mengandung SARA. Kirim bersama Flash Disk/CD ke Malang Post, Jl. Sriwijaya 1-9 Malang, Telp (0341) 340081-340082 atau lewat e-mail: redaksi@malang-post.com, Website: www.malang-post.com Tulisan atau foto dengan kode sirkulasi, advertorial dan society adalah iklan. REDAKTUR: NUN, LAYOUTER: SLATEM


senin, 23 MARET 2015

Bedhol Desa

menpEra

Beli Rumah, Pemerintah Beri Subsidi Rp 4 Juta

Produsen Batik

ke Malang MALANG- Pesona Kota Malang kembali menggoda pebisnis luar kota untuk menggelar pameran fashion. Tak terkecuali penggiat pameran asal Surabaya, Spacer Organizer. Tidak tanggung-tanggung, pameran pertamanya ini mereka mengusung 51 tenant untuk memanjakan shopaholic di Malang. “Ini pameran pertama kami di Malang. Tajuknya Pesona Batik Indonesia, pameran bedhol desa dari produsen di seluruh Indinesia,” ujar Koordinator Pameran Spacer, Iwan Samara. Dia menyampaikan, peserta pameran yang diusung sebagian besar merupakan produsen. Sehingga dia memastikan koleksi batik dan produk fashion lainnya fresh serta dengan harga yang kebih terjangkau. “Aneka produsen batik tulis dari beberapa kota di Jawa Tengah ikut serta. Harga pasti bersaing namun tetap dengan kualitas terbaik,” papar dia kepada Malang Post, kemarin. Beberapa produsen wilayah di Jawa Tengah seperti Pekalongan, Solo, Jogjakarta, Klaten hingga Sragen turut serta mencapai 80 persen. Berpadu dengan produsen lain seperti dari Bandung, Jakarta dan Surabat. “Dari Bandung misalnya ada Nokha9 Footwear.

JAKARTA- Pemerintah terus menggalakkan berbagai upaya untuk mempermudah masyarakat dalam mendapatkan rumah. Hal tersebut, untuk mendukung program pembangunan satu juta rumah pada tahun ini. Salah satu upaya pemerintah, dalam hal ini Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, adalah memberikan subsidi bagi Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR). Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, Basuki Hadimuljono mengatakan, bantuan subsidi yang akan diberikan mencapai Rp4 juta. Tidak hanya itu, Basuki menyebut, Bank Tabungan Negara (BTN) sebagai penyedia fasilitas pinjaman, juga memberikan kemudahan bagi MBR dengan memberlakukan uang muka hanya sebesar satu persen untuk pembelian KPR. Menurut Basuki, bantuan-bantuan tersebut akan dapat direalisasikan pada bulan April 2015. “Itu Rp4 juta berupa uang cash. Kemudian, juga ini yang DP satu persen bisa mengikuti itu. Positif April ini mulai,” tutur Basuki di Pontianak, Minggu 22 Maret 2015. Basuki mengungkapkan, pemerintah menyiapkan anggaran sebesar Rp220 miliar dari dana APBN-P 2015, untuk program tersebut. Dengan adanya bantuan tersebut, diharapkan MBR dapat lebih mudah mendapatkan hunian layak, dan secara tidak langsung mendukung percepatan pembangunan satu juta rumah. Pada kesempatan yang sama, Direktur Utama BTN Marjono, mengatakan bahwa sebenarnya program uang muka satu persen sudah diluncurkan pada Maret 2015. Namun, dia menyebut program tersebut masih diproritaskan hanya untuk Rusunami (rumah susun sederhana milik). “Karena Rusunami ini perumahan yang betul-betul layak. Kemudian, kebutuhannya mendesak bagi masyarakat perkotaan dan bebas banjir,” ujar Marjono. (jpnn/udi)

Mereka produsen home made ternama,” imbuh Iwan. Sementara itu, peserta pameran dari Malang pun tidak ketinggalan. Misalnya Anissa shop, May Hijab, Lia Collection dan Rumah Dannis Aulia, Fadila butik, hingga Sabrina. Masih ada pula Harnifa, Radisa, dan Batik Cici. Peserta tersebut, diakui oleh pria ramah tersebut untuk memberikan varian koleksi produk. Selain itu, pengunjung MOG pun tidak terasa asing ketika hendak berbelanja. Sementara itu, terkait target omzet transaksi selama pameran, Spacer optimis menggapai angka sebesar Rp 3,9 miliar. Angka itu untuk 51 peserta selama 10 hari pameran yang akan berakhir 29 Maret mendatang. “Targetnya memang tinggi. Sebab, sasaran kami dalam pameran ini adalah customer yang membeli produk dalam jumlah banyak atau grosir,” tandasnya. Sementara itu, Siska salah satu pengunjung mengakui kaget dengan pameran ini. Pasalnya, selama ini pameran tidak pernah diikuti peserta seramai ini. “Bagus sih, variatif dan lengkap dan mengundang kami untuk berputar memilih koleksi terbaik,” sebut Siska. (ley/sir)

SAMBUT MEA

REI Siap Jangkau Pasar Internasional di 2015

STENLY REHARDSON/ MALANG POST

RAMAI: Sebanyak 51 peserta pameran memenuhi area Atrium MOG dalam pameran Pesona Batik Indonesia.

Target 600 Agen BRILink Sepanjang 2015

IPUNK PURWANTO/ MALANG POST

AGEN: Nasabah asal Peniwen, Kabupaten Malang yang menjadi agen BRILink melakukan transaksi di toko kelontongnya.

Mentan: Tak Perlu Impor, Maret Panen Padi 2,4 Juta Hektare JAKARTA- Maret biasanya dimulainya masa panen raya padi. Amran Sulaiman, Menteri Pertanian, menyebutkan selama bulan ini diperkirakan ada panen di lahan dengan luas total 2,4 juta hektar. “Maret ada rencana panen 2,4 juta hektare. Sekarang 30% sudah panen, harga sudah bagus,” kata Amran di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Minggu (22/3/2015). Bulan depan, lanjut Amran, diperkirakan ada panen padi di lahan dengan luas total 2 juta hektar. “Januari 600.000 hektar, Februari 1,24 juta hektar, Maret 2,4 juta hektar, April 2 juta hektar,” katanya. Dengan pencapaian tersebut, Amran menegaskan impor beras belum dilakukan dalam waktu dekat. Stok dalam negeri memadai untuk memenuhi permintaan masyarakat. “Belum (impor), ini insya Allah masih cukup. Stok sekarang di Bulog 1 juta ton lebih, baru panen di Jawa Barat dan Jawa Timur saja saja 1 juta ton. Berarti ada 5 juta ton kan? Tidak perlu (impor) insya Allah,” jelasnya. Sebelumnya, Perum Bulog memutuskan untuk menghentikan Operasi Pasar (OP) karena pasokan dan harga beras sudah normal. OP sudah dihentikan mulai pekan lalu. “Sudah mulai masuk panen dan harga mulai stabil,” kata Direktur Pelayanan Publik Bulog Lely Pelitasari. Namun Bulog berkomitmen akan kembali menggelar OP bila harga beras kembali melonjak. “Tergantung situasi harga,” ujar Lely. (jpnn/dtc/udi)

5

MALANG- BRI Malang Martadinata memaksimalkan potensinya sebagai perbankan yang dipercaya nasabah mikro. Caranya, bank tersebut mematok salah satu program layanan keuangan tanpa kantor bernama BRILink sebanyak 600 agen yang akan dibuka di tahun 2015 ini. “Tahun ini kami harus mencapai target 600 agen BRILink di wilayah kerja kami. Sebab, layanan ini membantuk masyarakat kecil untuk mempermudah bertransaksi,” ujar Pemimpin BRI Malang Martadinata, S. Hernowo. Dia menyampaikan, BRILink merupakan program branchless banking BRI yang resmi dikenalkan pada Desember tahun lalu. Karena terhitung baru, di wilayah kerja BRI Malang Martadinata yang sebagian besar berada di kawasan Malang Selatan, patokan pencapaian agen rata-rata sebanyak 50 agen per bulan. “Saat ini kami masih dalam tahap memaksimalkan pengenalan kepada nasabah potensial untuk mau menjadi agen BRILink. Terutama di wilayah ya f jarak dengan kantor unit BRI terhotung jauh,” papar dia panjang lebar. Dia menuturkan, melalui layanan tersebut, nasabah BRI bisa bertransaksi keuangan mulai dari pembayaran pulsa,

listrik, angsuran kredit hingga belanja. “BRILink ini merupakan sebuah inovasi dalam dunia perbankan dengan tujuan mempermudah akses perbankan kepada masyarakat. Terutama masyarakat mikro yang unbanked people,” tuturnya. Menurut dia, BRILink ini memiliki keunggulan karena menyentuh berbagai kalangan, hingga ke pelosok desa sekalipun. Bahkan, masyarakat bisa memiliki alat untuk menjadi agen BRILink, hanya dengan syarat memiliki usaha. Baik usaha tersebut dalam usaha besar, hingga skala kecil seperti toko kelontong dan bengkel. Ia menjelaskan, dengan layanan itu, masyarakat yang tinggal di pelosok bisa melakukan berbagai macam transaksi. Misalnya bayar listrik, bayar pulsa, bayar telepon, bayar air, dan setor uang. Layanan BRILink ini sama seperti bank, tapi tidak perlu kantor. Hanya perlu mencari agen BRILink-nya Saat ini, dari target 600 agen, diakui dia sudah tercapai sekitar 50 persen. Pasalnya, angka agen BRILink telah menembus 300. “Hal ini membuktikan menariknya menjadi agen dengan perhitungan keuntungan bagi mereka. Apalagi bila nasabah merasa usaha kecilnya potensial,” imbuh Hernowo. (ley/udi)

JAKARTA- Ketua DPP Real Estate Indonesia (REI), Eddy Hussy menyebut, organisasinya siap untuk melebarkan sayap. Tidak hanya menjangkau pasar nasional, tapi juga hingga internasional. Hal tersebut tidak terlepas dari segera diberlakukannya Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) pada tahun 2015. Indonesia akan ikut ambil bagian dalam menyambut era baru hubungan bilateral antarnegara di kawasan ASEAN. “Situasi ini dapat dimanfaatkan secara maksimal oleh pengembang karena Eddy Hussy peluang terbuka lebar untuk menjangkau pasar, tidak hanya skala nasional melainkan juga skala internasional,” kata Eddy dalam sambutannya pada acara ulang tahun REI ke-43 di Pontianak, Kalimantan Barat, kemarin. Dia menyampaikan bahwa dengan diberlakukannya MEA maka arus barang, jasa, tenaga ahli antar negara ASEAN akan semakin lebih mudah. Hal tersebut akan diikuti dengan meningkatnya kerja sama perusahaan lokal dengan asing, yang akan membuka peluang kebutuhan kepemilikan properti oleh asing. “Untuk itu, REI tak kenal lelah terus memperjuangkan dibukanya keran kepemilikan hunian vertikal bagi warga negara asing (WNA). Hal itu karena sebagian besar negara-negara di kawasan ASEAN sudah menerapkan ketentuan kepemilikan properti oleh orang asing,” ujar dia. Selain itu, dia mengungkapkan, pihaknya ingin menggandeng pemerintah untuk bersinergi. Sehingga terjadi keseimbangan ruang gerak pelaku bisnis, konsumen serta tenaga profesional dengan membuat regulasi yang setara dengan yang diberlakukan di negara ASEAN. “Sehingga kita tidak menjadi penonton di negeri sendiri dan tidak terhambat memasuki pasar di negara-negara regional tersebut,” tambahnya. (jpnn/udi)

Pemerintah Buka Impor 1,5 Juta Ton Gula Mentah JAKARTA- Pemerintah berencana membuka keran impor gula mentah sebanyak 1,5 juta ton untuk triwulan II dan III 2015. Gula mentah (raw sugar) tersebut diperlukan untuk memenuhi kebutuhan gula rafinasi yang menjadi bahan baku makanan dan minuman. Pada triwulan I 2015, sebanyak 600.000 ton gula mentah pun diberikan izin impornya oleh Kementerian Perdagangan melalui r‎ ekomendasi yang dikeluarkan Kementerian Perindustrian. Berkaitan dengan hal ini, pengusaha gula rafinasi mengaku kebutuhan pada triwulan II memang akan melonjak. “Kalau menjelang puasa dan lebaran kebutuhan ini naik. Ini harus dipenuhi supaya stok dan harga tidak guncang‎,” kata Sekretaris Jenderal Asosiasi Gula Rafinasi Indonesia (AGRI) Riyanto, Minggu (22/2/2015). Dia mengatakan, pada saat menjelang bulan puasa dan lebaran, industri makanan dan minuman

meningkatkan produksinya untuk memenuhi lonjakan permintaan. Menurutnya, ‎ p ermintaan yang melonjak tersebut harus diimbangi dengan pasokan yang seimbang. “Kalau sesudah lebaran akan turun lagi‎. Jadi memang polanya seperti itu. Kalau dirata-rata (di luar bulan puasa dan lebaran), per bulan itu 200.000 ton untuk gula rafinasi saja. Tapi bulan puasa dan lebaran tidak sama,” ujarnya. Agar tidak menganggu keberlangsungan industri makanan dan minuman, Riyanto mengusulkan pada pemerintah untuk menetapkan kuota impor gula rafinasi dengan skema tahunan, bukan per triwulan. “Paling baik memberikan rencana itu setahun. Kalau parsial seperti ini akan menganggu rencana produksi,” tuturnya. Sedangkan tahun ini, lanjutnya, kebutuhan gula mentah untuk produksi gula rafinasi sekitar 3-3,2 juta ton. “Sama dengan tahun lalu,” pungkasnya. (jpnn/udi) REDAKTUR: mahmudi, LAYOUTER: angga


SENIN, 23 MARET 2015

6

Waspadai Wabah Flu Babi TAK BERBAHAYA: Pasien H1N1 mungkin memiliki gejala ringan dan lain-lain hingga jatuh sakit parah. Gejalanya tidak bisa dibedakan dengan influenza biasa.

VIRUS H1N1 kembali mewabah di India. Bahkan, sekitar 2700 orang dikabarkan meninggal dunia akibat penyebaran virus tersebut. Hal ini disampaikan oleh Kepala Badan Penelitian dan Pengembangkan Kesehatan, Prof dr Tjandra Yoga Aditama SpP(K), MARS, DTM&H, DTCE. “Dalam kesempatan ini saya sampaikan

bahwa India sedang menghadapi peningkatan kasus H1N1 pandemi, atau swine flu, atau yang pernah disalahsebutkan sebagai flu babi. Sekitar 25000 orang telah terbukti positif mengidap virus ini di India, dan lebih dari 1000 orang meninggal di India,” ujar Prof Tjandra seperti dilansir Okezone.

Virus ini penyebarannya semakin meluas, karena diperkirakan virus tersebut terus berkembang di tengah curah hujan yang turun di luar musim, dan tingkat kelembaban tinggi saat ini. “Separuh dari jumlah kematian akibat flu H1N1 pandemi di India dalam tiga bulan ini terjadi di negara bagian Gujarat

dan Maharashtra. Dalam seminggu terakhir, penderita baru dilaporkan di negara bagian Nagaland dan Manipur yang terpencil dekat perbatasan dengan Myanmar,” bebernya. Sekedar diketahui, wabah besar flu H1N1 pandemi terakhir merebak tahun 2009, yang berawal dari Meksiko dan lalu menyebar

Cara Sederhana Hindari H1N1

Sama Dengan Influenza Biasa

Rentan Menyerang Anak-anak VIRUS H1N1 merupakan salah satu jenis infeksi pernapasan yang bahayanya bisa berujung maut. Lantas apa saja gejala yang akan dialami si penderita virus tersebut? Dikutip dari berbagai sumber, pasien H1N1 mungkin memiliki gejala ringan dan lain-lain hingga jatuh sakit parah. Gejalanya tidak bisa dibedakan dengan influenza biasa. Biasanya pasien akan mengalami demam, batuk, sakit pada kerongkongan, sakit pada tubuh, kepala, panas dingin, dan lemah lesu. Beberapa penderita juga ada yang mengalami buang air besar dan muntah-muntah. Sayangnya, virus ini rentan menyerang anak-anak dan lansia karena sistem kekebalan tubuh mereka lemah. Berbeda dengan orang dewasa, yang selalu bergerak aktif dan memiliki penangkal virus tersendiri. Perlu diketahui, H1N1 juga rentan bersarang di negara tropis dan memiliki curah hujan dan tingkat kelembapan tinggi, seperti Indonesia. Maka itu, kita sangat butuh melakukan antisipasi khusus untuk mencegah virus tersebut, seperti sering mencuci tangan, menjaga kebersihan diri, serta tidak bersinggungan langsung dengan penderita flu. (okz/oci)

H1N1 saat ini sudah bukan lagi menjadi virus yang menakutkan. Pasalnya, WHO menyatakan virus tersebut disamakan dengan influenza biasa. Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan RI, Prof dr Tjandra Yoga Aditama SpP(K), MARS, DTM&H, DTCE mengatakan, ada dua jenis virus H1N1, yaitu H1N1 salah satu penyebab flu, dan H1N1 (pandemi) yang jadi penyebab pandemi influenza yang bermula terjadi di Meksiko beberapa tahun lalu. “Dulu, sewaktu virus tersebut menjadi pandemi, maka kasus banyak di berbagai negara, ditambah dengan adanya kematian. Setiap ada kasus baru di negara mana saja dilaporkan ke WHO. Tapi dengan tertanganinya pandemi, maka kini walau namanya H1N1 (pandemi) tapi sudah dianggap virus influenza biasa saja. Jadi, tidak lagi penyebab pandemi dan tidak perlu dilaporkan ke WHO,” ujar Prof Tjandra dikutip dari Okezone.

ke seluruh dunia. Ketika itu, kira-kira 2700 orang meninggal di India. Mengingat ini, Kementerian Kesehatan RI memberi peringatan kepada kita untuk mewaspadai virus tersebut. Caranya dengan menjaga kebersihan diri dan mencegah agar tidak mengalami infeksi saluran pernapasan. (okz/oci)

Baik H1N1 maupun H1N1 (pandemi) kini menjadi jenis virus-virus penyebab influenza di muka bumi. Kadang-kadang memang situasi berubah, seperti peningkatan mencolok kasus H1N1 (pandemi) sekarang di India. Tapi, di negara-negara lain termasuk Indonesia, sekarang H1N1 (Pandemi) masih jadi bagian dari flu yang sehari-hari dijumpai. Berdasarkan data pola sirkulasi virus Influenza dari surveilans yang dilaksanakan oleh Balitbangkes RI, virus yang bersirkulasi adalah influenza A (H1N1pdm09), influenza A (H3N2), influenza B. Pada bulan Januari dan Februari 2015, virus yang dominan bersirkulasi adalah influenza A (H3N2). “Virus yang bersirkulasi tersebut berdasarkan karakterisasi genetik hingga sekuensing, sesuai dengan strain vaksin seasonal influenza yang direkomendasikan oleh WHO dan sampai saat ini belum ada virus Influenza A yang unsubtype,” tutupnya. (okz/oci)

KEMENTERIAN Kesehatan (Kemenkes) memberi peringatan kepada kita untuk mewaspadai penyebaran virus H1N1. Caranya sangat sederhana dan bisa dilakukan oleh siapa saja. Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan RI, Prof dr Tjandra Yoga Aditama SpP(K), MARS, DTM&H, DTCE, memberi bocoran tips mencegah infeksi saluran napas dan infeksi paru, seperti dilansir Okezone. Pertama, cuci tangan sesering mungkin dengan sabun dan air mengalir selama 20 detik. Bila tidak ada air maka dapat digunakan cairan hand sanitizer yang baik. Kedua, bila batuk maka tutup mulut dan hidung dengan bagian lengan atas baju atau pakai tisu sekali pakai. Lalu jangan lupa mencuci tangan, untuk mencegah penularan melalui tangan yang tercemar. Ketiga, hindari menyentuh atau menggosok-gosok mata, hidung dan mulut dengan tangan yang belum dicuci. Keempat, bila ada orang sakit maka hindari kontak langsung. Jangan berbagi alat makan dan minum dengan mereka yang jelas terkena infeksi saluran napas berat Kelima, bersihkan secara berkala barang-barang dan atau benda yang sering dipegang atau disentuh banyak orang dan anak-anak, misalnya gagang pintu, mainan anak-anak, dan lainnya. (okz/oci)

Gejala Flu Babi Menurut Centers For Disease Control And Prevention (CDC) seperti halnya jenis flu lain, gejala infeksi flu babi dapat termasuk:

WASPADA: Kementerian Kesehatan RI memberi peringatan kepada kita untuk mewaspadai virus tersebut. Caranya dengan menjaga kebersihan diri dan mencegah agar tidak mengalami infeksi saluran pernapasan.

* Demam tinggi * Pusing * Menggigil * Radang Tenggorokan * Batuk * Pilek atau Hidung Berair * Badan Pegal dan Nyeri * Kelelahan dan Mengantuk REDAKTUR: lailatul rosida, LAYOUTER: dj amiel


senin, 23 MARET 2015

7

Kemenag Siapkan

5 ribu

Beasiswa Doktor MALANG – Menyongsong pelaksanaan era Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA), Universitas Islam Malang (Unisma) kian giat menggenjot kualitas. Salah satu upayanya adalah dengan aktif mendatangkan ahli bidang pendidikan tinggi Islam. Sabtu (21/3/15) siang, Direktur Direktorat Pendidikan Tinggi Islam dari Kementerian Agama Republik Indonesia Prof. Dr. Amsal Bakhtiar, MA hadir di Unisma. Di depan puluhan para dosen dan mahasiswa pascasarjana, Amsal memaparkan beberapa target yang harus dicapai oleh sebuah perguruan tinggi Islam. Amsal memaparkan, saat ini, kendala yang menghadang sebuah perguruan tinggi islam adalah masalah kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) baik dosen maupun mahasiswa yang ada. Untuk mengatasi hal tersebut, Amsal menyatakan, Kemenag telah memiliki sebuah program untuk menggenjot jumlah doktor. ”Rencananya kami akan meningkatkan jumlah doktor hingga 5000 dalam jangka waktu 5 tahun. Caranya adalah dengan memberi beasiswa bagi para dosen agar mereka mau melanjutkan studi hingga S3,” ungkap Amsal. Menurut Amsal, program tersebut dibuat karena selama ini, jumlah dosen bergelar doktor dalam tataran perguruan tinggi Islam masih sangat sedikit. Dengan begitu, Kemenag menawarkan beasiswa S3 untuk para dosen agar kualitas pengajar semakin meningkat. ”Jika dosennya berkualitas, maka mahasiswa yang dihasilkan juga akan bagus. Ini penting juga untuk menghadapi persaingan MEA nanti karena akan banyak tenaga pengajar dari luar yang memiliki kualitas baik,” imbuh Amsal. Amsal juga mengimbau Unisma untuk mempersiapkan para dosennya agar mau melanjutkan studi S3. Ia juga memaparkan hal-hal yang harus dipersiapkan oleh dosen agar mampu menembus beasiswa tersebut.

”Sekarang ini kebanyakan kendalanya ada pada kemampuan bahasa. Nantinya, syarat beasiswa ini juga menyertakan nilai TOEFL dan TOAFL. Syaratnya minimal harus mencapai angka 600,” urai Amsal. Selain peningkatan kualitas SDM, Amsal juga menyatakan kurangnya kemampuan menulis para dosen. Disamping itu, karya ilmiah dan jurnal yang mereka buat juga masih belum bisa menembus penerbit internasional. ”Akses ke dunia internasionalnya itu masih kurang. Jurnal dan karya ilmiah yang dibuat itu seharusnya bisa dipublikasikan di penerbit jurnal internasional. Lagi-lagi masalahnya di kemampuan bahasa,” pungkas Amsal. (mg6/oci)

SD Baitul Makmur for Malang Post

JUARA: Drs. Suningo BS, MM., Kepala SD Baitul Makmur bersama para peserta lomba dengan bangga membawa piala hasil kemenangan lomba asma’ul khusna tingkat kota.

SD Baitul Makmur

Raih Juara 1 Lomba Asmaul Husna

Tria Adha Malang Post

PROGRAM S3: Direktur Direktorat Pendidikan Tinggi Islam dari Kementerian Agama Republik Indonesia Prof. Dr. Amsal Bakhtiar, MA ketika menjelaskan program yang dicanangkan Kemenag 5 tahun ke depan.

MALANG – Siapa sangka, kebiasaan membaca 99 nama Allah (Asmaul Husna) yang dilakukan oleh siswasiswi SD Baitul Makmur ternyata membawa berkah. Pasalnya, pada Jum’at (13/3/14) kemarin, mereka telah berhasil menggaet juara pertama dalam lomba asmaul husna yang diikuti oleh seluruh SD se kota Malang. Prestasi tersebut rupanya adalah sebuah peningkatan. Menurut Drs. Suningo BS, MM., Kepala SD Baitul Makmur, di tahun sebelumnya, pihaknya hanya mampu merebut juara ke-3. “Namun alhamdulillah untuk tahun ini kami berhasil mendapatkan juara pertama dan mengalahkan sekolah yang dulu menjadi juara,” ungkap Suningo kepada

Malang Post, dalam acara tasyakuran atas kemenangan tersebut, Jum’at (20/3/15) di Gedung baru SD Baitul Makmur. Benar saja, dalam penampilan tersebut, sejumlah 20 siswa mampu melantunkan asm’aul khusna dengan sangat kompak dan lantang. Tak ada satupun yang terlihat canggung. Semua personil tampak percaya diri dihadapan para tamu yang saat itu mengikuti acara tasyakuran. Dengan berbalut busana berwarna emas dan hijau, siswa-siswi kelas 3, 4 dan 5 itu tampil memukau. Suaranya khas anak kecil yang dihasilkan bisa berharmonisasi dengan baik sehingga mampu memukau pendengarnya. Menurut Suningo, tak banyak persiapan yang dilakukan oleh sekolah dalam

CINDERAMATA: Rektor Unisma Prof Dr Maskuri M.Si menyerahkan cinderamata kepada Prof. Dr. Amsal Bakhtiar, MA.

mengikuti lomba asmaul husna tersebut. Pihaknya hanya mengatur kekompakan para siswa dan mengganti busana yang digunakan. ”Anak-anak sendiri sudah hafal dan terbiasa membaca asmaul husna setiap hari. Jadi hanya butuh latihan agar lebih kompak saja. Itupun hanya memakan waktu seminggu saja,” tandas Suningo. Acara tersebut, rupanya tak hanya dikhususkan untuk tasyakuran kemenangan juara tersebut. Namun, menurut Suningo, juga ditujukan sebagai ungkapan rasa syukur atas dibangunnya gedung baru. ”Ruangan ini, nantinya akan digunakan untuk ruang kelas baru. Sehingga kami mampu menampung siswa lebih banyak lagi,” pungkas Suningo. (mg6/sir/oci)

PENYAMBUTAN: (ki-ka) PR 1 Dr Ir Badat Muwakhid dan Prof. Dr. Amsal Bakhtiar, MA.

SIMAK: Peserta diskusi menyimak pemaparan dari Prof. Dr. Amsal Bakhtiar, MA dengan serius.

Universitas Islam Malang

Hadapi MEA, Genjot Jumlah Doktor Direktur Direktorat Pendidikan Tinggi Islam dari Kementerian Agama Republik Indonesia Prof. Dr. Amsal Bakhtiar, MA memberikan motivasi kepada para dosen Universitas Islam (Unisma) Malang dalam hal studi lanjut. Di hadapan puluhan para dosen dan mahasiswa pascasarjana, Amsal memaparkan program Kemenag untuk menggenjot jumlah doktor. Caranya adalah dengan memberi beasiswa bagi para dosen agar mereka mau melanjutkan studi hingga S3. Amsal juga mengimbau Unisma untuk mempersiapkan para dosennya agar mau melanjutkan studi S3.

GAYENG: Diskusi yang digelar di ruang siding rektorat Unisma berlangsung tertib dan gayeng.

Foto: Tria Adha - Teks: Lailatul Rosida/malang post

DISKUSI: (ki-ka) Pembantu Rektor 1 Dr Ir Badat Muwakhid, Prof. Dr. Amsal Bakhtiar, MA, Rektor Prof Dr Maskuri M.Si, dan Direktur Pascasarjana Unisma Prof Dr Bashori Muchsin.

MOTIVASI: Prof. Dr. Amsal Bakhtiar, MA ketika berbicara di hadapan dosen dan mahasiswa Pascasarjana Unisma.

ANTUSIAS: Peserta studium general mengikuti acara dengan antusias. REDAKTUR: lailatul rosida, LAYOUTER: dj amiel


senin, 23 maret 2015

8

Ujian Nasional Online,

GANBATTE!

Halllooo para calon alumnus SMA tahun 2015…. Sebentar lagi kalian akan menanggalkan seragam abu-abu putih tercinta yaa.. sedih nggak sih....eiits ini bukan waktunya untuk bergundah gulana. Saat ini menjadi masa-masa bagi kalian untuk mempersiapkan UPN alias Ujian Pertaruhan Nasib. Hehe.. Wadaww. Pada tepuk jidat nih kalo udah tahu ya tinggal beberapa minggu lagi sudah memasuki masa Ujian Nasional. Berbagai persiapan juga terus dilakukan baik oleh kalian sendiri sebagai peserta ujian, sekolah dan pemerintah sebagai penyelenggara. Di balik persiapan pelaksanaan UN alias Ujian Nasional tahun 2015 ini adalah gonjang-ganjing seputar UN yang akan menggunakan sistem online. Harusnya sih, Sobat M-Teens tak perlu risau dengan UN online ini. Toh sehari-hari kalian sudah terbiasa online kan?.. heheee…Nama ujian kali ini cukup keren lho, yaitu UN-CBT atau kepanjangan dari Computer Based Test ternyata sudah dikenal sejak awal masuk ke jenjang SMK oleh siswi bernama

lengkap Yurizki Nuzul Ratna Wuri tersebut. Yuris biasa ia disapa, menjelaskan jika semenjak dirinya masuk ke salah satu SMK yang berlokasi di kawasan Sawojajar, yakni SMK Telkom Malang, ia harus bisa menguasai berbagai keahlian komputer. Terlebih karena ia masuk ke jurusan Teknologi Komputer dan Jaringan (TKJ). Tentu saja ia tak awam dengan sistem tes online. “Apalagi di sekolah kalo pas ulangan harian atau ulangan semester gitu kita udah sering ujian berbasis komputer dan terintegrasi secara online. Jadi nggak terlalu ribet sih menurutku. Yang penting memang kita harus siap dengan segala sistem networking-nya dan perangkat pendukung lainnya seperti kabel-kabel penghubung,” jelasnya panjang lebar. Ia juga mengaku setuju dengan keputusan pemerintah yang akan memberlakukan pelaksanaan secara online. Menurutnya, hal tersebut tentunya akan mengurangi biaya operasional cetak soal dan lembar jawaban yang seringkali dikorupsi. Bahkan, masalah klasik yang dirasakan

oleh pemerintah, khususnya Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan yakni menyontek juga akan berkurang. Selain itu, gadis kelahiran Jember tersebut berpendapat, sistem di Indonesia untuk portal soal online juga perlu dikuatkan. Pasalnya, ia sendiri pernah mendapat pengalaman dimana saat ujian sekolah online, ternyata sistemnya berhasil diterobos oleh beberapa siswa. “Ini yang akhirnya membuat beberapa soal bocor dan semua anak jadi bisa ngakses. Dan ini bahaya sekali jika sistem harus jebol sebelum UN Online berlangsung. Semoga saja semua isu tentang sistem online UN yang jebol dan terjadinya bocoran kunci tidak beredar kembali,” harapnya penuh semangat. Apresiasi dan tanda setuju juga dikibarkan dengan semangat oleh Suaibatul Islamiyah. Gadis cantik yang saat ini

merupakan salah satu siswi kelas XII di SMAN 6 Malang tersebut merasa jika penyelenggaraan Ujian Nasional tahun 2015 kali ini sudah dirasa perlu dalam rangka mencegah terjadinya kesalahan cetak soal atau kekurangan naskah seperti yang terjadi pada beberapa tahun silam. “Kan sering tuh waktu tahun lalu banyak sekolah yang mengalami keterlambatan pengerjaan soal Ujian Nasional. Sehingga menyebabkan semuanya tidak berjalan secara serentak. Kalo dengan sistem online kan satu portal dan tidak mengalami

gangguan dalam distribusi soal,” tuturnya. Mia, biasa dirinya dipanggil juga menjelaskan adaptasi pengerjaan soal-soal ujian secara online juga sudah dimuai semenjak try-out kota beberapa hari lalu yang juga dilakukan secara online. Ia menilai sebenarnya maksud dari pemerintah untuk mulai melakukan ujian nasional dengan sistem CBT sudah bagus. Dirinya berungkap jika selain mampu mengurangi maslah distribusi soal yang susah, sistem

UN secara online juga mampu mengurangi masalah yang umum terjadi, yakni bocoran soal maupun kunci jawaban. Hanya saja, masalah-masalah seperti jaringan, listrik dan daya, serta teknis pengerjaan dalam portal soal-soal juga harus dibenahi. “Tentunya kebutuhan listrik harus juga terpenuhi agar tidak sampai terjadi mati listrik atau kelebihan beban listrik,” papar gadis kelahiran Juni 1996 ­tersebut. (*/oci)

M-Teens Info

Kata Guru

Tahukah kamu sebelum pelaksanaan UN tahun 2015 yang akan dilaksanakan secara online, ternyata UN juga memiliki catatan historis dari masa ke masa lho. Bahkan seiring pergantian dari posisi di Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan, sistem dan format pelaksanaan UN juga berubah-ubah, guys. Mau tahu, let’s find below, guys!

Cocok di Era Teknologi Bagi guru yang juga mengajar pendidikan yang menggunakan di bidang pariwisata kelas X teknologi sebagai pendukung dan XI SMKN 2 dalam ujian Malang ini, mennasional. gaku jika sistem Apalagi kan online dalam sekarang sebuah pengersemua orang jaan soal bukansudah banyak lah hal yang luar yang menggunabiasa di kalangan kan gadget dan SMK. Pasalnya, kita hidup di semenjak beberera teknologi,” apa tahun teraterangnya sambil khir dan dalam tersenyum. kegiatan pembeWa n i t a a s l i lajaran di sekolah, Malang tersebut Nawangsih, S.Pd para pelajar SMK mengaku jika ujiWaka Kurikulum SMKN 2 Malang sudah seringkali an dengan sistem menggunakan online memang pembelajaran secara juga lebih memuonline dan komputerisasi. Bahkan, dahkan peserta dirinya juga menjelaskan apa- ujian dalam mengerbila dalam proses ulangan harian, j a k a n soal tanpa perlu ulangan tengah semester, hingga mengarsir lembar jawaban yang ulangan akhir semester semua terlihat ribet. Apalagi menurutmuridnya sudah terbiasa menggu- nya, distribusi soal dan lembar nakan ujian berbasis CBT. jawaban seperti yang terjadi be“Selama ini nggak ada masalah berapa tahun terakhir sudah diyang berarti selama proses pelaksa- anggap tidak efektif. Sehingga, naan try out hingga persiapan ujian dengan dilakukan secara online nasional yang menggunakan sistem tentunya akan lebih menghemat online. Saya pribadi justru sangat waktu dan tidak melakukan setuju dengan program kementrian pemborosan kertas.(*/oci)

Nama kembali berubah menjadi EBTANAS atau yang merupakan kepanjangan dari Ujian Belajar Tahap Akhir Nasional. Dalam EBTANAS, dikembangkan perangkat ujian parallel untuk setiap mata pelajaran yang diujikan. Sedangkan yang memonitor dan menyelenggarakan adalah masing-masing daerah. Tahun 2001 – 2004 EBTANAS kembali berganti nama menjadi UNAS atau Ujian Akhir Nasional. Hal yang menonjol dalam peralihan nama tersebut adalah penentuan kelulusan siswa. Jika dalam EBTANAS, kelulusan ditentukan berdasarkan nilai 2 semester rapor terakhir dan nilai murni EBTANAS, maka dalam UNAS ditentukan oleh mata pelajaran secara individual. Tahun 2005 – 2009

Tahun 1965 – 1971 Pada masa ini, UN disebut dengan Ujian Negara. Kebijakan penilaian dipusatkan langsung dari pemerintah pusat.

Terjadi perubahan sistem yaitu pada target wajib belajar pendidikan (SD/MI/SD-LB/ MTs/SMP/SMP-LB/SMA/MA/SMK/SMALB) sehingga nilai kelulusan mempunyai target minimal.

Tahun 1972 – 1979 Tahun 2010 – sekarang Nama Ujian Negara berubah menjadi Ujian Sekolah. Sehingga sekolah-lah yang menyelenggarakan ujian sendiri. Semua terkait pelaksanaan dan nilai diserahkan sepenuhnya kepada pihak sekolah selaku penyelenggara. Tahun 1980 – 2000

Speak Up

UNAS diganti menjadi Ujian Nasional (UN). Untuk UN tahun 2012, ada ujian susulan bagi siswa yang tidak lulus UN tahap pertama. Dengan target, siswa yang melaksanakan UN dapat mencapai nilai standar minimal UN sehingga mendapatkan lulusan UN dengan baik. Dan di tahun 2015 kali ini, UN akan dilangsungkan secara online namun belum secara keseluruhan. (net/oci)

Survey dan Jejak Pendapat

Berharap Tanpa Ngadat “Semoga saja tidak ada gangguan sistem atau apapun nantinya saat pelaksanaan UN Online. Soalnya sudah beberapa kali masalah seputar jaringan menjadi problem utama saat try out kota kemarin. Dan tentunya portal online “. (*/oci)

Survey dilakukan dengan sistem simple random sampling dan quick response. Korespondensi merupakan pelajar tingkat SMP/MTs. dan SMA/MA/ SMK di wilayah Malang Raya.

B 10 % C

2.1 %

A 87.9 %

Elfirdauzia Amalia Rizky SMAN 1 Malang

1. Menurut kalian, perlu apa tidak sistem ujian nasional dirubah menjadi online? a. Perlu b. Tidak perlu c. Bingung

B 25 % 2. Apa yang membuat Diknas perlu merubah UN manual menjadi UN Online? a. Mengurangi aksi kecurangan b. Menghindari bocor soal dan kunci c. Menghindari salah baca scanner d. Males arsir LJUN e. Menjaga keamanan dokumen negara

C.17 % E.3 % D.10 % A.45 %

TEKS : HEALZA KURNIA HENDIASTUTJIK/UM MODEL : TRIA ARTA VIOLINA / SMAN 1 BATU FOTOGRAFER : TRIA ADHA/MALANG POST net REDAKTUR: lailatul rosida, LAYOUTER: har


9

senin, 23 MARET 2015

HEBOH: Penampilan Uptownfunk di Artfest 2015 Kosayu Jum’at (20/3) kemarin.

Yusuf Gunawan for Malang Post

BEAT ON: DJ Veronica, Guest Star malam itu berhasil membuat semua penonton berdiri melompat.

Artfest 2015 SMA Kosayu Luar Biasa MALANG – Luar biasa meriah, kalimat yang pantas untuk menggambarkan artfest (pentas seni, red) siswa SMA Wa Ind alias SMA Kolese Santo Yusuf (Kosayu) pada hari Jum’at (3/20). Seribu lebih pengunjung dari kalangan siswa, alumni dan juga masyarakat umum hadir di aula sekolah. Mereka dimanjakan dengan penampilan seni dan bakat spektakular dari para siswa bertalenta. Kepala SMA Kosayu Petrus Harjanto menyatakan dukungan acara artfest yang digelar siswanya. ”Semoga dengan adanya pentas seni ini menjadi wadah untuk menyalurkan bakat, sekaligus bisa menunjukkan potensi-potensi yang ada,’’ ungkap

Petrus. Ia juga berharap Artfest tersebut bisa menjadi motivasi para siswa untuk terus berprestasi. Pada gilirannya kepala sekolah itu juga tak lupa menyumbangkan lagu di hadapan ratusan pengunjung artfest SMA Kosayu. Tema yang diambil pada tahun ini unik, seperti dengan Artfest-artfest Kosayu sebelumnya, ”Acara kita bertajuk Galaxy Art Festival 2015, sejalan dengan judul kita ambil tema futuristic to Infinity and beyond, ” jelas Ketua Panitia Artfest Kosayu, Sela Priscilla. Ia mengungkapkan, makna dari tema tersebut adalah jenis penampilan yang serba modern.

Sementara itu Ketua Osis SMA Kosayu, Kevin Tang mengatakan even ini termasuk kegiatan tahunan OSIS Kosayu. ”Ada sekitar 100 orang anggota OSIS kita yang membantu terselenggaranya acara ini,” jelas siswa kelas XI MIA (Matematika dan Ilmu Alam) 5 ini. ”Kalau judulnya, Galaxy Artfest 2015, kita ambil karena seperti halnya bintang yang ada di galaksi. SMA Kosayu malam ini juga bertabur bintang yang jumlahnya tak terhingga, infinity,” ungkap Kevin. Video teaser, membuka drama avan garde (unik, red) nan romantis berjudul Atlas, & Candice di Artfest malam itu. Drama tersebutlah

yang akan mengisi disela-sela segmen penampilan, dan menjadi hiburan tersendiri bagi para siswa penonton. ”Atlas dan Candice, menceritakan kisah mirip Adam dan Hawa, dimulai dengan mereka penciptaan mereka oleh tokoh penguasa semesta Angkasa, yang merasa kesepian, sehingga menciptakan dua manusia itu. Dengan syarat mereka tidak boleh saling jatuh cinta mereka dibiarkan hidup di Bumi. Namun akhirnya mereka jatuh cinta, dan Atlas dibuang dari bumi, tapi pada akhirnya mereka tetap bertemu karena saling mencintai,” jelas Christian Ferriyanto, pemeran dari Atlas

dalam drama itu. Penampilan menghebohkan dipertontonkan dari band Uptownfunk yang membawakan lagu Bruno Mars, membuat para siswa mendekat dan melompatlompat. Ada juga beberapa band lain, akustik, pantomime, beberapa penyanyi, serta penampilan fashion dari para siswa bertalenta SMA Kosayu. Para bintang dari Kosayu yang tampil mengisi acara Artfest Kosayu 2015 Malam itu yakni Mimesweper, Greenlife, Carol M., Counting Stars, Darklight, NBC, Girlsband Wilmay CS., Laurencia ft. Angeline, Zimbabwe, Akustik Henry CS, Regina Jasmine, Kembang

Sepatu, 99 Crew, Marieta Monica, Natalina CS, DFJ, Organized, Gabby, Akustik Nyoman CS, Disorganized, Yakuza, Borneo, dan BTNG. Sampai pada puncak acara ada guest star yang sudah ditunggutunggu, yakni DJ Veronica yang membawakan music mix bertema funk-futuristic. Para penontonpun langsung beranjak dari tempat duduknya dan berdesakan ke arah panggung. Deretan kepala dan tangan yang diangkat ke atas dan ke bawah oleh penonton bergerak sesuai irama musik beat dari DJ Veronica. Penampilan guest star itu menjadi puncak dan penutu dari Artfest Kosayu 2015. (mg11/sir/jon)

Gerebek Sejumlah Rumah di Jakarta dan Jawa Barat

isis

Densus Bekuk Lima Terduga ISIS di Bekasi

12 WNI Hilang di Turki Segera Dideportasi

JAKARTA-Densus 88 Polri dan Satgas Khusus Polda Metro Jaya menangkap sejumlah orang terkait ISIS. Total ada lima tersangka yang ditangkap di 4 lokasi berbeda di wilayah Bekasi, Tangerang Selatan, Jakarta Selatan dan Bogor. “Ada empat TKP lokasi penangkapan yaitu di Tambun, Bekasi; Cisauk, Tangerang; Cibubur, Bogor; dan ‎ P etukangan Jaksel. Tersangkanya ada lima orang,” kata Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Unggung Cahyono saat jumpa pers di Tambun, Minggu (22/3/2015). K ‎ elima orang tersebut yakni M Amin Mude, M Fachri, Aprianul Henri alias Mul, Engkos Koswara alias Jack, dan Furqon. Di Tambun, Bekasi, petugas menangkap Koswara dan Furqon. “FQ (Furqon) ini residivis kasus teror asal Bima,” kata Kapolda. Kemudian, polisi menangkap Aprianul alias Mul di Petukangan, Jakarta Selatan. Sementara tersangka Fachri ditangkap di Pamulang, Tangerang Selatan, sedangkan Amin Mude ditangkap di depan Cibubur Junction, Cibubur, kemarin. “Kemudian kita sita ada banyak barang bukti ini seperti lima buah laptop, 10 unit HP, dua buah seragam loreng. Ini yang di video anak-anak itu,” ungkapnya. Mabes Polri terus mendalami peran lima orang terduga pengikut ISIS yang dibekuk Densus 88 Antiteror di Tambun, Bekasi, Jawa Barat, Minggu (22/3). Mereka diduga terlibat dalam berbagai kegiatan ISIS di Indonesia. Termasuk memberangkatkan 16 WNI yang kini ditahan di Turki karena hendak menyebrang ke Suriah beberapa waktu lalu. “Ada yang perannya membuat peta jalan, ada yang membiayai, menam-

net

GEREBEK : Densus saat mengamankan kediaman terduga terkait ISIS di kawasan Cibubur, kemarin. pung. Ada juga yang kerjasama dengan travel. Ada yang membuat website kebencian, sara, buletin terjemahan asing,” kata Kabag Penum Mabes Polri, Kombes Rikwanto di Jakarta, Minggu (22/3). Sebelumnya, Detasemen Khusus 88 Mabes Polri didampingi personel Polda Metro Jaya dan Polres Jakarta Selatan menggerebek rumah di Blok B Nomor 3 Komplek Perdana, Petukangan, Jakarta Selatan, Minggu siang, 22 Maret 2015. Rumah yang didiami Aprimul Hendri dan keluarga itu digeledah polisi sekitar pukul 12.00 WIB. Orang yang bertem-

pat tinggal di rumah itu diduga merupakan salah satu simpatisan ISIS yang memberangkatkan WNI ke Suriah. Hendri tinggal bersama istrinya dan seorang anak laki-laki berusia 5 tahun. Hendri mengontrak rumah tersebut sejak 19 Januari. Selama mengontrak di situ, Hendri diketahui merupakan pribadi yang tertutup dan jarang bersosialisasi dengan warga sekitar. “Orangnya tertutup, tidak pernah ngobrol. Sesama tetangga kurang say hello lah. Baru 3 bulan dia tinggal di sini,” ujar Benjamin Ivan, salah seorang warga yang tinggal di depan

rumah Hendri. Menurut Ivan, sejak awal ibunya sudah menaruh firasat terhadap Hendri dan keluarga. Terlebih istri Hendri menggunakan cadar hitam ketika keluar rumah, dan Hendri jarang bertegur sapa dengan tetangga sekitar. “Tapi saya tidak berpikir ke situ (teroris),” kata Ivan. Dalam penggerebekan itu, Densus berhasil menyita sejumlah dokumen dan beberapa barang, di antaranya handphone, beberapa surat, serta brosur-brosur travel.dari alat bukti apa yang bisa didapatkan,” tandas Badrodin.(flo/jpnn/ary)

JAKARTA-Otoritas pemerintahan di Turki akhirnya mengambil keputusan untuk mendeportasi 16 WNI yang ditahan sejak Januari lalu. Menurut Kepala BIN Marciano Norman, deportasi baru akan dilakukan terhadap 12 WNI terlebih dahulu. “Dua tiga hari lagi akan segera dideportasi, 12 orang dulu,” ujar Marciano di kompleks Bandara Halimperdana Kusuma, Jakarta Timur, Minggu (22/3). 16 WNI tersebut ditangkap di perbatasan Suriah dan Turki pada 29 Januari lalu. Tepatnya di Kota Gizantep, 60 kilometer dari perbatasan Turki dengan Suriah. Mereka terdiri dari 1 pria, 4 wanita, 3 anak perempuan dan 8 anak laki-laki. “Yang 4 orang menyusul dideportasi karena yang satu hamil. Nanti nunggu melahirkan dan setelah usia bisa ikut terbang,” sambung Marciano. Marciano mengaku belum mengetahui sanksi yang akan didapat 16 WNI yang diduga akan bergabung dengan ISIS tersebut. Namun, ia menyatakan setuju dengan wacana pencabutan kewarganegaraan WNI yang bergabung dengan kelompok itu. “Sudah saatnya ambil kebijakan tegas untuk mereka yang juga jelas-jelas melakukan itu,” tandas Marciano. Sementara itu, Pelaksana tugas (Plt) Kapolri Komjen Badrodin Haiti memastikan anak buahnya akan langsung memeriksa warga negara Indonesia (WNI) yang dideportasi oleh pemerintah Tukri. Rencananya, pemeriksaan itu akan dilakukan begitu 16 WNI itu tiba di Jakarta, pekan depan. Sebelumnya, para WNI itu ditangkap otoritas keamanan Turki pada 29 Januari lalu saat menuju ke perbatasan Suriah. Namun, Polri akan menggarap para WNI itu terlebih dulu sebelum dipulangkan ke rumah masing-masing. “Kalau memang akan dikembalikan, kami siap melakukan pemeriksaan bagi WNI yang dewasa. Setelah itu akan kita kembalikan ke kediaman masing-masing,” ujar Badrodin di Bandara Halim Perdanakusumah, Jakarta Timur, Minggu (22/3). Sebelumnya, 16 WNI yang didominasi oleh anak-anak ini menolak untuk kembali ke Indonesia. Namun, pemerintah Turki tetap akan mendeportasi mereka. Namun, dari 16 WNI itu baru 12 orang yang akan kembali ke tanah air. “Karena ada empat hamil sehingga ada yang ditunda deportasinya. Kami akan selesaikan pemeriksaan, yang tidak ada pelanggaran pidana akan dikembalikan,” ujarnya.(flo/jpnn/ary)

Banggar Tolak RAPBD 2015, Ahok Alihkan Dana UPS JAKARTA-Badan Anggaran (Banggar) DPRD DKI telah menolak menggolkan Perda RAPBD 2015. Kondisi ini membuat Gubernur DKI Jakarta Basuki T Purnama (Ahok) harus kembali menggunakan pagu APBD 2014. Lantas akan dialihkan untuk apa anggaran Uninterrupted Power Supply (UPS) di tahun 2014 lalu? Sebagaimana diketahui, dalam APBD 2014 lalu terdapat kerugian sekitar Rp 330 miliar untuk pembelian UPS bagi

sejumlah sekolah. Ahok mengatakan akan mengalokasikan anggaran untuk UPS itu untuk menangani banjir. “Kita bisa beli tanah termasuk kita selesaikan tanggul, tanggul untuk banjir yang A (dan) untuk laut,” ujar Ahok di Balai Kota, Jl Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Minggu (22/3/2015). Ahok juga sempat melempar canda perihal penyebutan UPS. Seraya menyindir salah seorang pimpinan DPRD DKI yang

salah menyebut UPS, Ahok pun menyebutnya dengan USB. “Bukan UPS, USB haha. Nggak ada UPS yang mahal, yang mahal tuh USB. UPS itu murah, yang mahal itu USB yang difungsikan jadi UPS. Bayangin USB berfungsi jadi UPS (untuk) satu gedung, makanya mahal,” canda dia. Dikatakannya, sepanjang 2014 lalu banyak sekali pokokpokok pikiran (pokir) yang diajukan oleh dewan dalam APBD. Hal ini membuat sisa lebih

pembiayaan anggaran (Silpa) DKI Jakarta begitu besar. “Jadi banyak sekali titipantitipan dari oknum DPRD di belakang dalam bentuk pokir yang sudah diakui oleh mantan ketua (mantan Ketua DPRD DKI periode lalu Ferial Sofyan) itu adalah kebiasaan dia, makanya kita Silpa kan. Kalau tahun ini ada nggak? Ya nggak ada dong,” terang Ahok. “Tanah dulu juga mesti anggota DPRD yang ngatur lokasinya, sekarang enggak (karena)

gelondongan. Selama harganya sesuai NJOP atau harga pasar, kita bayar. Makanya sejarah pokir terbesar di DKI kenapa 2014 karena banyak kita temukan permainan titip menitip yang nggak perlu dan kita potong, makanya begitu 2015 kita paksa e-budgeting supaya keluar nih omongan mereka nih. Akhirnya, keluar kan memfitnah kami bahwa ini palsu. Padahal, bukan palsu (tapi) barangnya nggak jadi masuk,” lanjutnya.(viv/ary)

Basuki T. Purnama

REDAKTUR: bagus ary prakoso, LAYOUTER: har


10

senin, 23 MARET 2015 RUBRIK INI MEMUAT ATAUPUN MENGABADIKAN SEGALA KEGIATAN ANDA YANG SPESIAL

SOCIETY PLUS

SEMINAR, PERNIKAHAN, LAUNCHING PRODUK, ULANG TAHUN, PERESMIAN, REUNI DAN SEJENIS LAINNYA

KEBERSAMAAN: Keluarga besar pendidik MTS Yaspuri berfoto bersama anggota DPR-RI, dan juga DPD-RI.

CONTACT PERSON: HANA (08123356850), OCI (081334740277)

PENGHARGAAN: Drs. KH. Achmad Sjafi’y, SH., M.Si. memberikan trophy kepada para juara Gebyar Seni Islami MTS Yaspuri Kota Malang

MTS Yaspuri Malang

Syukuran Raih Akreditasi A MTS Yaspuri yang berada di Jalan Joyo Raharjo Kota Malang merayakan pencapaian memperoleh Akreditasi A, (21/3) kemarin. Selain wujud syukur atas Akreditasi

baru milik MTs Yaspuri, ini juga termasuk perayaan prestasi-prestasi membanggakan dari siswanya. Acara tersebut dihadiri oleh tokoh ulama Kota Malang, Drs. KH.

Achmad Sjafi’y, SH., M.Si., anggota DPD RI, Abdul Qadir Hartono alias Gus Anton dan juga Anggota DPR RI Latifah Syakieb. Perayaan itu dimeriahkan pula oleh lomba

menggambar, mewarnai, fashion dan fotogenik yang diikuti oleh siswa SD dan SMP se-kota Malang. foto teks

: capture-it for malang post : sandy/malang post

TROPHY DPD RI: Pemberian trophy oleh anggota DPD RI Abdul Qadir Hartono alias Gus Anton kepada para juara fashion. PERESMIAN: Pemotongan tumpeng oleh Kepala Sekolah MTS Yaspuri, Abdul Malik, SH. MH.

WEJANGAN PEMBINA MADRASAH: Tokoh Ulama Kota Malang sekaligus, Ketua Pembina Madrasah Tsanawiyah Yaspuri Malang, Drs. KH. Achmad Sjafi’y, SH., M.Si. memberikan sambutannya kepada udangan Gebyar Seni Islami Mts. Yaspuri Kota Malang

TRADISIONAL: Pentunjukan tari daerah dari para siswa MTS Yaspuri yang juga mengisi acara tersebut.

BANGGA: Kepala Sekolah MTS Yaspuri Abdul Malik, SH. MH bersama Duta Mts Yaspuri Malang.

TROPHY DPR RI: Dra. Hj. Lathifah Shohib memberikan trophy kepada para pemenang lomba fashion.

PATUNA Sahabat Umat Beribadah Buka Kantor Perwakilan Malang PT. Patuna Mekar Jaya Tours and Travel melebarkan sayapnya ke Kota Malang. Biro perjalanan umroh dan haji plus yang banyak dipercaya umat Islam itu, Minggu (22/3) kemarin, membuka kantor perwakilan Patuna Tour and Travel di komplek Ruko WOW Blok New York No. 16 Sawojajar, Kota

Malang. Keberadaan Patuna di Malang akan berusaha melayani jamaah sepenuh hati. Pembukaan kantor perwakilan ke-41 itu, diresmikan langsung Presiden Director PT. Patuna Mekar Jaya, H. Syam Resfiadi bersama Gus Wahid Alghozali (Singosari) dan para undangan.

SELAMAT DATANG: Direktur Utama Patuna perwakilan Malang, Indra Eryanto menyampaikan sambutan selamat datang.

SIAP MELAYANI : Direktur Utama Patuna perwakilan Malang, Indra Eryanto bersama Presiden Director H. Syam Resfiadi dan karyawan siap melayani jamaah sepenuh hati. Foto dan teks : Muhaimin/Malang Post

LAYANAN IBADAH : Presiden Director PT. Patuna Mekar Jaya, H. Syam Resfiadi menyampaikan sekilas layanan umrah dan haji plus Patuna Tour and Travel.

BERUNTUNG : Randika Julian Pratama, warga Jalan Jombang 1 No 98 Kota Malang beruntung mendapatkan doorprize satu tiket umrah bersama Patuna Malang.

DIRESMIKAN: Presiden Director PT. Patuna Mekar Jaya, H. Syam Resfiadi meresmikan kantor perwakilan Patuna Malang.

TAUSIAH : Gus Wahid Alghozali memberikan tausiah, pencerahan keutamaan umrah dan haji.

IKUT MERESMIKAN: Gus Wahid Alghozali ikut menandatangi grand opening Patuna Malang.

DUKUNGAN : Para undangan yang hadir mendukung dibukanya pelayanan haji dan umrah Patuna Malang.

REDAKTUR: jons, LAYOUTER: har


SENIN, 23 MARET 2015

11

HALAMAN SAMBUNGAN

PAKDE: TARIK BUKU ISLAM RADIKAL

SURABAYA– Beredarnya buku berisi pelajaran agama Islam radikal di Jombang, membuat Gubernur Jatim, Soekarwo meradang. Buntutnya, Soekarwo yang baru saja pulang ibadah umroh, minta Diknas Jatim menarik buku tersebut dalam hitungan jam. ‘’Saya, selaku Gubernur Jatim sebelumnya menyampaikan permintaan

maaf kepada seluruh warga Jatim dan rakyat Indonesia, serta orang tua murid. Akibat buku itu mereka semua menjadi resah,’’ ujar Soekarwo kepada wartawan, Minggu (22/3) kemarin. Seperti diketahui, buku pelajaran SMA kelas XI isinya dinilai bisa merusak moral anak didik. Buku pendidikan agama yang diterbitkan MGMP Jombang itu, di

Celaket Desa Pagersari. “Berangkat ke Jolosutro berbarengan memakai tiga sepeda motor. Rombongan tersebut, berangkat dari Ngantang sekitar pukul 10.00 dan tiba di lokasi sekitar pukul 12.30,” tambahnya. Berselang 30 menit, enam remaja Ngantang itu, kemudian langsung mandi di bibir pantai. Tiba-tiba ombak pasang meninggi. Selanjutnya, langsung membawa tubuh Syaiful dan Henik, sampai sekarang. Kades Banjarejo, Johan Supriyadi, dikonfirmasi terpisah membenarkan bahwa satu warganya terbawa ombak Jolosutro. Terkait kejadian itu, dirinya juga akan membantu upaya pencarian di lokasi. “Kebetulan hari ini (Minggu) waktunya saya meng-

gantikan Kades Pagersari. Jadi, sejak kejadian itu, kami berdua harus gantian di lokasi kejadian, untuk membantu proses evakuasi korban, kalau nantinya berhasil ditemukan,” ujarnya kepada Malang Post. Korban Henik sendiri merupakan pelajar SMK Negeri 1 Pujon kelas XII. Dia berangkat ke Jolosutro, dibonceng oleh korban Syaiful. “Doanya saja, mudah-mudahan keduanya bisa cepat ditemukan,” imbuhnya. Camat Ngantang, Ich wanul Muslimin, dikonfirmasi terpisah mengaku sudah memberikan izin kepada dua kadesnya untuk membantu upaya pencarian. Caranya, dengan bergantian standby di lokasi pencarian. Sehingga, begitu ketemu bisa langsung

menginformasikan kepada pihak keluarga atau langkahlangkah penanganan. “Iya, mereka sudah izin dan saya berikan. Agar pelayanan di masing-masing desa tetap jalan, mereka harus gantian berjaga,” ujarnya. Pemuda Kepanjen Tewas di Sungai Barek Sementara itu, Ahmad Imaman Wicaksono, 18 tahun, bersenang-senang dengan mandi di sungai Barek, Desa Srigonco, Kecamatan Bantur bersama teman-temannya berakhir duka. Warga Jalan Sidodadi RT79 RW02, Desa Desa Panggungrejo, Kecamatan Kepanjen, Kabupaten Malang ini ditemukan tewas, setelah terbawa arus sungai. Jenazah korban yang ditemukan 200 meter dari tempat pertama

Polres Tangkap “Kelelawar” Besar Sambungan dari Halaman 1

Belum diketahui pasti berapa jumlah TKP jambret yang dilakukan oleh Z selama ini. Termasuk siapa saja jaringannya. Pihak kepolisian masih sengaja merahasiakan, karena ada pelaku lain yang belum tertangkap. Namun demikian, Z ini diindikasi adalah pelaku jambret yang selama ini ‘gentayangan’ di Kota Malang. Aksinya cukup banyak, tidak hanya di Kecamatan Kedungkandang, termasuk di wilayah Kecamatan Klojen, Sukun serta Blimbing. Kapolres Malang Kota AKBP Singgamata SIK, dikonfirmasi membenarkan adanya penangkapan pelaku jambret tersebut. Namun mantan Kapolres Lumajang ini, masih belum mau memberikan data secara detail. Ia mengatakan masih mengembangkan perkaranya. “Benar memang ada. Besok pagi (pagi ini, red) akan kami

ekspose besar-besaran. Untuk sekarang (kemarin, red) kami masih belum bisa berikan data, karena seluruh anggota masih bekerja di lapangan untuk mengembangkan kasusnya,” terang Singgamata. Ia mengatakan, bahwa kasus kriminalitas yang selama ini meresahkan masyarakat Kota Malang, menjadi atensinya untuk diungkap. Tidak hanya pelaku jambret, tetapi juga kasus lainnya seperti curanmor serta perampokan. Beberapa kasus yang sebelumnya sudah diungkap, akan tetap dikembangkan untuk memburu pelaku lainnya. “Kami akan terus berusaha mengembangkan perkaranya. Kasus kriminalitas yang meresahkan masyarakat, menjadi musuh kami untuk diungkap dan tindak tegas. Khususnya kasus curanmor yang selama ini cukup marak,” katanya. Soal panic alarm yang sebelumnya sudah disampaikan,

Singgamata mengatakan akan segera diaktifkan dalam waktu dekat. Dengan adanya panic alarm yang terpasang di toko waralaba, toko emas serta bank diharapkan bisa meredam aksi perampokan. “Untuk panic alarm, masih kami chek lagi kesiapan alatnya, yang pasti akan segera kami aktifkan lagi. Termasuk rencana mengumpulkan seluruh tokoh masyarakat, pemilik (manajemen) bank dan toko emas bersama dengan Wali Kota Malang, tinggal menentukan harinya saja,” paparnya. Sementara, terkait kasus jambret, Kapolsekta Kedungkandang Kompol Putu Mataram, juga membenarkan adanya penangkapan. Namun ia tidak mau memberikan informasi data, karena masih dikembangkan. “Untuk data langsung pak Kapolres. Karena besok pagi (hari ini, red) akan disampaikan langsung

oleh pak Kapolres,” kata Putu Mataram. Kanitreskrim Polsekta Sukun, AKP Wisnu Prasetyo mengatakan ada beberapa TKP jambret yang terjadi di wilayahnya. Pelakunya diduga sama dengan pelaku jambret yang ditangkap Unit Reskrim Polsekta Kedungkandang. “Jumat (20/3) ada dua kejadian jambret, salah satunya di Jalan Raya Gadang. Kemungkinan pelakunya sama, dan kami masih mengembangkannya,” tuturnya. Senada juga dengan Kanitreskrim Polsekta Klojen, AKP Danang Yudanto, kalau pihaknya juga masih mengembangkan kasus jambret yang ada di wilayahnya. Dari beberapa TKP, pelakunya juga kemungkinan sama. “Besok semuanya akan dirilis di Polres Malang Kota, oleh Kapolres langsung. Mungkin untuk lebih jelasnya besok saja (pagi ini, red),” ucap Danang.(agp/ary)

Rusak Alun-Alun, Terbangkan Atap Rumah Sambungan dari Halaman 1

buah dan sayur, juga mematahkan tangkai bangunan berbentuk buah strawberry yang dipergunakan untuk kantor pengelola Alun-Alun Batu. Puluhan gerobak PKL ambruk dan hanyut dibawa banjir, hingga pedagang mengalami kerugian yang tidak sedikit. Deretan motor yang sedang di parkir pun ambruk diterjang angin yang begitu kencang. Di Kampung Lesti yang berjarak kurang lebih satu kilometer dari Alun-Alun Batu puluhan genting (atap) rumah rontok diterjang angin, begitu juga pagar Samsat Kota Batu ambruk. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, hanya saja satu warga Jl Brantas harus dilarikan ke RS Bhayangkara lantaran tertimpa tembok rumah. “Waktu itu saya sedang tidur, di tengah tidur yang nyenyak saya merasa ada yang menimpa kepala saya,

langsung berdarah dan saya dilarikan ke rumah sakit,” terang Suhartono, 53 tahun, warga Kampung Ika Sakinah, Jl Brantas Gg 1. Akibat tertimpa tembok rumah tetangganya tersebut, kepala Suhartono robek sehingga harus dijahit lima jahitan. Meski demikian anggota ormas Pemuda Pancasila (PP) ini diperbolehkan menjalani rawat inap. Serangan angin puting beliung ini terjadi hanya beberapa menit dari peringatan yang dikeluarkan BMKG. M Rochim, Kasi Logistik dan Kedaruratan BPBD Kota Batu baru saja menginformasikan peringatan BMKG tersebut kepada awak media. “Mohon bantuan rekanrekan wartawan untuk menginformasikan kepada masyarakat agar meningkatkan kewaspadaan terutama untuk pengguna jalan dari potensi

pohon tumbang,” begitu Rochim menginformasikan. Beberapa menit kemudian terdengar kabar serangan angin puting beliung. Beberapa saksi mata melihat fenomena alam yang terjadi tersebut hampir mirip sebuah kiamat kecil. Di mana angin begitu kencang mengobrak abrik apa saja yang ada di depannya. “Dari jauh sudah terlihat ada puting beliung, hitam dan bercampur dengan warna merah seperti api, saya langsung memegangi gerobak saya supaya tidak ambruk,” ujar Sutrisno, penjual makanan yang mangkal di dekat Alun-Alun. Suasana saat itu begitu panik, karena tidak hanya gerobak PKL yang berjatuhan, papan reklame tumbang dan seng berterbangan. Di langit banyak benda-benda yang berterbangan. Beberapa saat setelah angin mereda, ganti hujan yang sangat deras turun.

Kawasan sekitar Alun-Alun pun banjir, gerobak PKL yang awalnya ambruk, pun ikut hanyut. “Saya berusaha menolong beberapa gerobak PKL yang hanyut, airnya begitu besar,” ujar Edi, penjual tahu goring. Sementara kerusakan AlunAlun Batu cukup banyak, dimana-mana pohon tumbang, lampion bergelimpangan. Kirun, pengelola Alun-Alun Batu bersyukur karena saat angin puting beliung menerjang, ferris wheel dalam keadaan kosong tidak ada wisatawan. “Kebetulan diistirahatkan karena adzan, jadi tidak ada wisatawan yang ada di ferris wheel,” ujarnya. Kirun masih belum bisa mengkalkulasi berapa kerugian yang diderita Alun-Alun Batu, karena pihaknya masih terus menginventaris dan memperbaiki kerusakan yang ada di dalam Alun-Alun.(muh/ary)

Dikemas Mirip FFI, Penghargaan Sineas Muda Perdana di Indonesia Sambungan dari Halaman 1

berisi sajian film-film yang masuk nominasi sesuai dengan kategori yang ditentukan panitia. “Kami memang membuat konsep acara seperti FFI, tapi penghargaan diberikan kepada sineas muda yang notabene masih pelajar,” kata Kepala SMK Muhammadiyah 5 Kepanjen, Arif Joko Suryadi. “Event seperti ini baru pertama kali digelar oleh SMK di Malang Raya, bisa juga event perdana di Indonesia lho,” tambahnya bangga. Alumnus UMM ini menguraikan, sekolah sengaja membuat gelaran super heboh itu untuk mengapresiasi karya dan kompetensi siswa. Sebab sejak beberapa tahun terakhir, melalui film indie, mereka selalu menorehkan banyak prestasi baik lokal maupun nasional, yang tidak hanya membanggakan sekolah, tapi

‘’Saya sudah perintahkan Kadinas Pendidikan Jatim untuk menarik buku tersebut, bekerjasama dengan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Jatim. Saya ingin pastikan semuanya sudah ditarik dalam hitungan jam, bukan hari,’’ tegasnya. Pakde Karwo, begitu akrab disapa, menuding ada pihak-pihak yang sengaja mengedarkan buku itu. Meski tidak

menyebut secara rinci, Pakde Karwo minta polisi mengusut dan memberi sanksi sesuai hukum yang berlaku. ‘’Kasus itu muncul karena kelalaian guru yang membuat buku materi itu dicabut dari bahan kurikulum Tahun 2013. Lalu, dimasukkan begitu saja ke dalam buku pelajaran tanpa melalui pemeriksaan ketat,’’ paparnya. (has/udi)

Dua Remaja Ngantang Hilang di Jolosutro

Sambungan dari Halaman 1

“Sampai Minggu sore ini masih belum ditemukan. Sejak kemarin (Sabtu, red), saya yang berada di lokasi bersama pihak keluarga korban,” kata Kades Banjarejo, Jamari kepada Malang Post. Jamari menjelaskan, kedua korban berangkat ke pantai dalam rangka liburan. Selain keduanya, ada empat teman korban yang berlibur ke pantai dengan menggunakan dua sepeda motor atau berboncengan. Empat teman korban tersebut, masing-masing Risky Candra Gunawan, 21 tahun warga Dusun/Desa Pagersari, Bima Hendika Miransyah, 23 tahun warga Dusun Celaket Desa Pagersari, Dita, 18 tahun warga Desa Ngantru Kecamatan Ngantang dan Miftahul Hidayati, 18 tahun warga Dusun

halaman 78, materinya mengajarkan siswa diperbolehkan membunuh orang musyrik. Dikatakan, sejumlah pihak juga diminta bantuan untuk ikut menarik peredaran buku tersebut dari seluruh SMA di Jombang. Selain itu, pihak segera dilakukan tindakan hukum atas penerbit buku bergambar pembangunan sekitar Masjidil Haram ini.

juga Kabupaten Malang dan PD Muhammadiyah Malang. “Setiap ada kompetisi film indie, kami mengikutkan karya siswa dan pasti ada yang menang, atau bahkan semua film kami jadi juara. Karena itulah, sekolah merasa perlu memberikan apresiasi lebih untuk semua karya dan kompetensi mereka melalui SINEMA 2015,” ujar aremania yang tidak pernah absen menonton pertandingan Arema di Stadion Kanjuruhan ini. Ada 10 film yang masuk nominasi dari ragam genre berbeda, mulai dari komedi, drama, horor, sampai dengan laga. Untuk drama, ada film Menembus Batas yang mengusung kisah nyata Arif Setyo Budi, dancer satu kaki yang beritanya pernah dimuat Malang Post. Bahkan, para siswa pun mengetahui keberadaan Arif setelah membaca beritanya di korane arek

Malang ini. “Setelah berita tentang saya ada di Malang Post, mereka mencari kontak saya dan menghubungi via FB,” kata Arif. Lalu ada fiksi laga berjudul Jilbab yang dikemas apik khas anak muda. Film ini mengisahkan gadis cantik berbaju seksi yang digoda para remaja berandalan, ia kemudian ditolong oleh remaja putri berjilbab yang jago silat. Tak hanya merobohkan satu berandal, remaja berjilbab itu membuat anggota komplotan yang lain lari terkencingkencing. Di akhir cerita, gadis cantik berbaju seksi itu akhirnya memutuskan untuk berjilbab. Sebuah film religi yang mengajak para remaja putri untuk menutup aurat, namun tidak terkesan menggurui. “Yang paling sulit ketika menggarap film ini adalah syuting adegan perkelahian. Membutuhkan tenaga ekstra

dan juga ketelitian tinggi karena harus disajikan detil,” ucap perwakilan tim film Jilbab di atas panggung SINEMA 2015. Di sela pembacaan nominasi film, SMEAMU melaunching album Sang Surya yang juga berisi single Aisiyah yang dinyanyikan oleh siswi sekolah ini, Inten. “Album ini persembahan sekolah untuk Muhammadiyah,” tegas Arif yang juga alumnus Pondok Modern Gontor itu. Pimpinan Daerah Muhammadiyah Malang Drs. Mursidi, MM pun memberikan apresasi sangat tinggi atas event keren itu. “Saya baru pertama kali datang ke acara seperti ini, benar-benar bagus. Para siswa harus melanjutkannya untuk menghasilkan karya berkualitas sekaligus bisa menjadi ajang dakwah,” kata Mursidi. Sampai ketemu di SINEMA 2016.(han)

hanyut, oleh keluarganya langsung dibawa pulang. “Kami sempat membawa jenazah korban ke Puskesmas Bantur, selanjutnya oleh keluarganya dibawa pulang. Mereka menerima kematian korban, namun keberatan saat jenazah akan dibawa ke kamar jenazah RSSA Malang,’’ terang Kapolsek Bantur AKP Karmidi. Kapolsek juga menjelaskan peristiwa naas tersebut terjadi, Sabtu (21/3) pukul 15.00 WIB lalu. Awalnya, korban dan dua temannya yakni Mohammad Nugroho ,17 tahun warga Jalan Sidorahayu, Kecamatan Wagir, Kabupaten Malang dan Rohmad Prima H,18 tahun, warga Dusun Gombangan RT 35 RW05, Desa Tupakrejo, Kecamatan Gedangan, Kabupaten Malang mandi di Sungai Barek. Tidak jelas siapa yang mengajak korban mandi di sungai tersebut. Tapi yang jelas, saat ketiganya berada di sungai dengan kedalaman satu meter tersebut, korban tiba-tiba menghilang. Warga dan petugas langsung melakukan penyisiran. Upaya pencarian ini membuahkan hasil. Tubuh korban ditemukan, terbawa arus sungai yang saat itu cukup deras. “Tidak

ada bekas-bekas yang mencurigakan ditemukan di tubuh korban. Ada dugaan korban hanyut karena tidak bisa berenang,’’ urainya. Sementara dari keterangan dua saksi, dikatakan Karmidi bahwa ketiganya baru saja dari Pantai Nganteb. Tapi ketiganya memilih berpisah dari rombongan, untuk kemudian mandi di Sungai Barek. “Kalau menurut keterangan saksi ada beberapa orang yang ke Pantai Nganteb. Tapi saat yang lain pulang, korban dan dua saksi lainnya memilih berpisah. Selanjutnya mandi di Sungai Barek,’’ tandas Karmidi. Bocah TK Tewas di Pantai Kondang Buntung Liburan Nyepi di Pantai Kondang Buntung Desa Srigonco Kecamatan Bantur, juga jadi duka Sabtu (21/3) lalu. Setelah seorang bocah TK bernama Adios Karitias Sine, lima tahun, ditemukan tewas di pinggir pantai. Saat bermain di pinggir pantai, bocah tersebut lepas dari pengawasan kedua orang tuanya. Informasi yang berhasil dihimpun, bocah tersebut bersama keluarganya dari Sidoarjo datang ke Pantai Kondang Buntung, berniat

untuk liburan. Mereka datang ke tempat wisata itu, sekitar pukul 10.00 WIB. Kemudian, bermain di pantai itu. Sekitar pukul 10.30 WIB, keberadaan dari Aidos Karatias Sirine tak diketahui. “Saat ombak datang menggulung, bocah ini terseret ke tengah dan langsung lenyap,” ujar salah seorang anggota PMI Kabupaten Malang, Wiyono kepada Malang Post kemarin. Warga sekitar lalu bergegas melakukan pencarian. Dibantu PMI Kabupaten Malang dan Warga dari Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) Wonodadi serta anggota SAR. Pencarian dilakukan selama dua jam lebih, membuahkan hasil. Mayat bocah malang itu, ditemukan terkubur di pasir pantai tersebut. Jenazahnya lantas dibawa ke Puskesmas Bantur untuk dilakukan pemeriksaan. Pasca diperiksa, jenazah dibawa pulang ke rumah duka di Perumahan Citra Harmoni, Kecamatan Taman, Kabupaten Sidoarjo. “Saat ditemukan, kondisi pakaian dari korban masih lengkap. Namun, perutnya menggelembung. Lantaran kebanyakan kemasukan air,” terang Wiyono.(sit/ira/big/ary)

Pak Polisi ”Pensiun” Kawal Naskah Sambungan dari Halaman 1

”PTN hanya bertugas sebagai pemantau pelaksanaan UN di wilayah kota dan kabupaten. Fungsi pengawasannya telah dihapuskan di pelaksanaan UN tahun ini,” ungkap Dra. Zubaidah, MM., Kepala Dinas Pendidikan Kota Malang kepada Malang Post. Tak hanya PTN, fungsi aparat kepolisian, menurut Zubaidah juga tergeser. Tak seperti tahun-tahun sebelumnya, pengambilan dan pendistribusian soal UN tak diharuskan dengan kawalan dari aparat kepolisian. ”Untuk penyimpanan soalnya juga berubah. Dulu kan soal UN harus disimpan di kantor polisi. Sekarang sudah tidak lagi,” imbuh Zubaidah. Perubahan tersebut, menurut Zubaidah terjadi karena adanya perubahan fungsi UN yang tidak lagi menjadi penentu kelulusan. UN saat ini hanya

difungsikan sebagai pemetaan kompetensi siswa saja, sehingga tak perlu lagi mendapat pengawalan yang ketat. ”Nanti yang mengambil soal ya dari Dinas Pendidikan sendiri. Meskipun dalam POS UN disebutkan bahwa polisi tidak diminta untuk terlibat dalam hal pengamanan UN, kami dari Diknas Pendidikan kota Malang memutuskan untuk tetap meminta bantuan dari kepolisian,” tegas Zubaidah. Perubahan tersebut sesuai dengan yang tertera pada subbab ke V poin ke 9 dalam Prosedur Operasional Standar (POS) UN yang diterbitkan oleh Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP) 13 Maret 2015. Disebutkan bahwa ”Pengamanan pelaksanaan UN di satuan pendidikan sepenuhnya menjadi tanggungjawab masing-masing satuan pendidikan”.

Hal tersebut cukup menjelaskan bahwa tanggungjawab pengamanan hanya dibebankan oleh satuan pendidikan yakni sekolah masing-masing. Beberapa perubahan lain yang terjadi dalam pelaksanaan UN kali ini adalah terkait pemeliharaan soal pasca UN. Jika sebelumnya soal UN bisa disimpan oleh sekolah untuk digunakan sebagai pembelajaran siswa, maka tahun ini soal hanya bisa disimpan selama sebulan kemudian dimusnahkan bersamaan dengan berita acara yang ada. Selain itu, untuk pelaksanaan UN di jenjang Pendidikan Kesetaraan juga mengalami perubahan. Tahun ini, Ujian Nasional Pendidikan Kesetaraan (UNPK) akan dilakukan serentak dengan UN formal. Padahal sebelumnya, UNPK dilakukan sebanyak 2 kali tanpa ujian susulan. (mg6/ary)

Kuis Pajak Pacu Semangat Senamers Sambungan dari Halaman 1

yang dikoordinir H Sudarno tampak membagikan hadiah kepada para senamers. Aksi itu disambut dengan teriakan para senamers yang berebut lemparan hadiah tersebut. Sebelumnya, Sudarno membuka sesi kuis kecil-kecilan untuk para senamers. Beberapa pertanyaan ringan terkait pajak pun diajukan. Dengan iming-iming hadiah, senamers berebut untuk menjawab pertanyaan. ”Apa kepanjangan SPT dan KPP? Apa kepanjangan PPh dan PPN? Apa kepanjangan PBB?” tanya Sudarno kepada para senamers. ”Ayo yang bisa dikasih hadiah,” lanjutnya. Karena hadiah yang diberikan kepada senamers berasal dari Kantor Pelayanan Pajak kota Malang, maka pertanyaan yang diajukan juga terkait dengan pajak. Tak hanya itu,

selepas pembagian hadiah, Sudarno pun kembali mengingatkan batas pembayaran pajak hingga 31 Maret nanti. Ia juga menghimbau kepada semua peserta agar menyegerakan pembayaran Pajak Penghasilan (PPh) dan Pajak Bumi dan Bangunan (PBB). ”Jika penghasilannya diatas Rp2 juta, maka akan harus membayar pajak penghasilan sebesar 10%. PPh ini sifatnya up to hingga 30% tergantung jumlah besaran penghasilan. Diatas Rp 300 juta per tahun, maka harus membayar PPh sebesar 30%,” ujar Sudarno. Selain itu, Sudarno juga menghimbau para senamers untuk membayar PBB saat pelaksanaan senam minggu depan. ”Minggu kemarin sudah ada kemudahan untuk membayar PPh dengan cara efilling. Minggu depan, peserta

bisa membawa rekening PBB kesini agar tidak perlu lagi jauh-jauh ke KPP,” tandasnya. Direktur Malang Post tersebut juga menambahkan, para peserta senam bisa membeli kupon jalan sehat gebyar sadar pajak III tahun 2015 yang akan digelar Minggu, 5 April 2015. ”Kupon jalan sehat sadar pajak juga bisa dibeli disini. Saat pelaksanaan jalan sehat nanti, senam aerobic Malang Post juga akan tetap dilakukan,” pungkasnya. Di akhir senam, para senamers dipanaskan dengan gerakan energik yang diinstrukturi Anang, Sugeng Bahenol, Elen Yuliana, Farida Ariyani dengan alunan lagu Latin. Meski penuh dengan peluh dan keringat, para peserta senam tetap bersemangat mengikuti gerakan para instruktur. (mg6/udi)

Tur Jateng, Ujian Militansi Arema Sambungan dari Halaman 1

Misinya, adalah menyempurnakan mental Arema di luar kandang. “Kita terus memantau perkembangan mental pemain di atas lapangan. Namun, kita akan lihat lagi bagaimana penampilan mereka di tur Jawa Tengah,” sambungnya. Urusan mental memang bukan hal yang mudah ditangani oleh tim pelatih. Sebab, mental berhubungan dengan karakter dan watak dari masing-masing pemain. Tim pelatih bisa memperbaiki faktor teknis dengan latihan yang berulang-ulang hingga sempurna. Namun, faktor mental

adalah faktor yang tidak menentu di lapangan. Menurut Gethuk, pemain bisa kurang motivasi, atau merasa bosan saat sedang bermain bola. Hal itu mempengaruhi mental bermain, dan ikut menyeret performa. Meski demikian, tim pelatih tidak henti memotivasi Juan Revi dkk agar tetap punya passion dan militansi dalam permainannya. Sampai saat ini, kata Gethuk, suasana tim normal-normal saja. Atmosfer Cristian Gonzales dkk pun cukup bagus. Hal tersebut tampak dalam latihan di Lanud Abd Saleh, pagi ke-

marin. “Suasana latihan bagus. Walaupun pagi tadi latihan berat, pemain tetap menunjukkan motivasi dan etos kerjanya,” sambung pelatih berlisensi B AFC tersebut. Gethuk menyebut, mental Arema sangat menentukan hasil serta jalannya sebuah pertandingan. Dalam uji coba Persip dan PSIS, Gethuk mengharapkan Ferry Aman Saragih dkk tidak kehilangan fokus dan semangat. “Nantinya, pemain yang akan turun di ISL tentu yang siap secara teknik, taktik, dan tentu saja siap mental,” tutupnya.(fin/ary) REDAKTUR: BAGUS ARY. LAYOUTER: SLATEM


12

senin, 23 MARET 2015

Tax Vaganza Goes to Mall di Plaza Araya

Ajak Masyarakat Kian Patuh Bayar Pajak MALANG – Setelah sukses di Mall Olympic Garden (MOG), membuat Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) Kota Malang kembali menggelar Tax Vaganza Goes to Mall. Hari Minggu kemarin (22/3/15), Dispenda menyelenggarakan sosialisasi sadar pajak Kota Malang ini di Plaza Araya dimeriahkan hiburan band d’Kross. Acara bagian dari gerakan sadar pajak Dispenda berlangsung meriah dikemas dengan cara baru, yakni dengan mengundang berbagai komunitas di Kota Malang dan mengadakan lomba tari tradisional. Mulai dari komunitas musik tradisional Jepang, sampai komunitas penggiat dongeng boneka. “Ini merupakan salah satu upaya persuasif dari Dispenda untuk semakin mengajak masyarakat patuh dengan kewajiban membayar pajak,” ujar Kepala Dispenda Kota Malang Ir.H. Ade Herawanto MT kepada Malang Pos. Ade d’Kross,sapaan akrabnya,menambahkan dengan upaya ini maka masyarakat diharapkan semakin patuh untuk membayar pajak. Terlebih, dampak dari pelaksanaan Tax Vaganza Goes to Mall di MOG beberapa waktu lalu, telah memiliki dampak yang positif. Berupa peningkatan kepatuhan terhadap kewajiban membayar pajak.”Karena itu kita akan lakukan ini di seluruh mall di Kota Malang. Kita akan selalu buat kegiatan dengan beragam variasi,” katanya. Selain sosialisasi di mallmall di Kota Malang, Dispenda Kota Malang juga bakal menggandeng sekolah dan perguruan tinggi, untuk mengadakan sosialisasi mengenai kewajiban membayar pajak. Sosialisasi ini, berbentuk Tax Goes to School dan Tax Goes to Campus. “Kita sudah selenggarakan di UB (Universitas Brawijaya) dan kompleks Ipung Purwanto/Malang Post

HIBUR HADIRIN : Kepala Dispenda Kota Malang Ir.H. Ade Herawanto MT turut menyanyi saat pembukaan Tax Vaganza Goes to Mall di Plaza Araya, kemarin

SMA Tugu,”tambah Ade d’Kross yang sempat tampil menyanyi untuk menghibur hadirin dalam acara ini. Setelah rangkaian sosialisasi ini sudah selesai dilakukan, Dispenda mulai menyiapkan gerakan represif. Dispenda Kota Malang, berjanji akan bertindak tegas kepada seluruh Wajib Pajak (WP) nakal. Bahkan, kata Ade, pihaknya akan menggandeng penegak hukum dalam menindak WP nakal tersebut.”Semua kegiatan ini, merupakan kegiatan untuk memberi pengetahuan sadar pajak sejak dini. Sehingga, di masa mendatang tidak ada lagi WP nakal,” tuturnya. Pria ramah ini optimis, dengan gencarnya gerakan sadar pajak semacam ini, target Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Malang tahun 2015 sebesar Rp 270 miliar akan tercapai bahkan bisa melebihi target.”Kami optimis tahun ini kami bisa kembali melampaui target seperti tahun lalu,” pungkas Ade. (erz/nug)

Humas FISIP UB for Malang Post

MENGANGKASA: Merpati, perkutut dan juga tupai dilepaskan ke areal kampus UB pada penutupan Dies Natalis FISIP UB yang ke-11, Minggu (22/3), kemarin.

Dies Natalis FISIP UB, Jalin Kerjasama Internasional MALANG – Puluhan balon berwarna oranye dan biru, belasan merpati, seekor perkutut dan enam ekor tupai dilepaskan di halaman depan gedung Fakultas FISIP UB Minggu (22/3), kemarin. Di tempat dan waktu yang sama pula ribuan orang dengan warna pakaian yang didominasi warna orange dan putih berkumpul. Keramaian yang ada pagi itu, bukan karena tanpa sebab, pada hari tersebut Fakultas FISIP UB merayakan Dies Natalisnya sejak mulai berdiri 2004 silam hingga 2015. Dies Natalis yang ke 11 UB itu bertajuk, FISIP UB Run to Go International. “Kita mengambil tema tersebut karena selama ini kita, Fakultas FISIP UB telah berhasil menjalin kerjasama international secara kontinyu dan berkembang, dan kita punya visi bahwa kedepannya kita bisa lebih meluas lagi,” jelas Pembantu Dekan II FISIP UB sekaligus Ketua Panitia Penyelenggara Ahmad Imron Rozuli, SE. M.Si. Beberapa negara yang belakangan digandeng diantaranya adalah Cina,

India dan juga Korea Selatan. “Itu adalah dari negara Asian 3 plus ditambah juga dari negara Australia,” ungka Imron. Bentuk kerjasama yang dilakukan antara UB dengan institusi pendidikan di negara tersebut bermacam-macam. “Kita punya MoU mengenai program Double Degree, Joint Research dan pertukaran dosen ini semua kita mulai selenggarakan sejak 2013 lalu hingga sekarang, dan kita harapkan terus beerkelanjutan,” papar Imron. Imron juga menerangkan mengenai segmen pembuka acara yang sarat akan makna, contohnya saja saat pelepasan balon dan binatang. ”Pelepasan balon ini simbol dari ulang tahun kita. Kita lepaskan belasan merpati yang punya simbol dari jalinan diplomasi, utamanya juga dunia internasional. Lalu ada seekor perkutut ini, dilepas karena bertepatan dengan car free day, maksudnya untuk melestarikan burung lokal. Tupai itu simbol harapan agar kita FISIP UB bisa melompat lebih cepat di umurnya

yang ke-11 ” jelas Imron. Pelepasan balon dan hewan itu dilakukan oleh para petinggi UB. ”Ada Wakil Rektor II, Dr. Sihabuddin SH., MH. dan Dekan I FISIP UB, Prof. Dr. Ir. Darsono Wisadirana MS ,” terang Imron. Sebelum acara tersebut dimulai pada pagi hari ada jalan sehat bersama dan pemberian hadiah bagi para pemenang lomba-lomba yang diadakan prapuncak acara. ”Kita sudah mulai dies natalis ini sedari tanggal 16 Maret lalu, hingga sekarang pada acara puncak dan penutupan,” jelas Imron. Ia melanjutkan, ada banyak nomor yang dilombakan pada Dies Natalis FISIP UB ini. ’’Mulai dari lomba grafitti, menyanyi dan joget, tarik tambang putri, tenis meja hingga catur,” bebernya. Menurut Imron, total nilai untuk doorprize acara tersebut senilai 56 juta rupiah. Hadiah ini diberikan oleh para petinggi UB. ”Hadiahnya juga ada TV LCD, kulkas, mesin cuci, hingga panci,” jelas dia.(mg11/jon)

SMEAMU Indie Movie Award, PECAH!!!

KENANG-KENANGAN: Kepala SMK Muhammadiyah 5 Arif Joko Suryadi menyerahkan kenang-kenangan film Darah Biru Arema kepada Dinas Pendidikan Kabupaten Malang.

Action ! 15 Sinema 20

ALBUM BARU: Kepala SMEAMU Arif Joko Suryadi memberikan piringan emas album Sang Surya kepada Pimpinan Daerah Muhammadiyah Malang H. Mursidi.

SMK Muhammadiyah 5 Kepanjen atau yang juga dikenal dengan SMEAMU membuat gebrakan yang baru pertama kali digelar di Malang atau bahkan di Indonesia, sebuah penghargaan terhadap insan muda perfilman melalui malam apresiasi SINEMA 2015 (SMEAMU Indie Movie Award) di Hall Bojana Puri, Jumat (20/3/15) malam. Ada 10 film karya siswa kelas X, XI dan XII Broadcasting, Pertelevisian dan Multimedia yang masuk nominasi. Layaknya perhelatan Festival Film Indonesia, SINEMA 2015 digelar dengan apik dan meriah. Istilah anak muda sekarang, PECAAAAAAH!!.

PEMENANG: Perwakilan Dinas Pendidikan Kabupaten Malang Ibu Puji menyerahkan piala pada tim dari The Gun

LAUNCHING ALBUM: Siswi SMK Muhammadiyah 5, Inten dan Bella sesaat sebelum launching Album Sang Surya.

KOMPAK: Tim dari film Jilbab berfoto bersama, mereka juga menang malam itu.

SEMANGAT BERKARYA: Kekurangan fisik tak membuat pemain di salah satu film indie karya siswa SMEAMU ini patah arang. Dia tetap berkarya menghasilkan yang terbaik.

MENGHIBUR: Malvocs dancer menghibur undangan dengan gerakan tari tanpa harus menanggalkan hijab mereka. Keren!

DUET: MC Helmi dan Dewi kompak membawakan acara perdana SINEMA 2015 yang super heboh itu.

foto-foto: ipunk purwanto/malang post REDAKTUR: sri nugroho - jons, LAYOUTER: dj amiel - siti


AREMA

CRONU S

SENIN, 23 MARET 2015

13

Alternatif Tanpa Pemain Timnas

Kemana Kamu Kennedy? MALANG – Tim pelatih Arema Cronus sedang bingung. Mereka bertanya-tanya, kemanakah Sengbah Kennedy berada. Dalam dua latihan terakhir Singo Edan, gelandang asing tersebut tidak tampak batang hidungnya. Tim pelatih khawatir dan ngambek. Suharno, pelatih Arema tidak pernah mendapat konfirmasi tentang kondisi Kennedy. “Sejak selesai Bali Island Cup di Bali sampai latihan terakhir tadi pagi (kemarin) di Abd Saleh, Kennedy sama sekali tidak tampak batang hidungnya alias tidak ikut latihan,” tandas Suharno kepada Malang Post, kemarin. Padahal, pagi ini Arema harus menjalani tur Jawa Tengah untuk menghadapi Persip Pekalongan pada 25 Maret, dan PSIS Semarang pada 28 Maret. Namun, tim pelatih tidak mendapat secuil informasi apapun terkait kondisi dan keberadaan Kennedy. “Pemain, siapapun itu tetap harus minta izin dan memberitahu apabila berhalangan hadir latihan. Tak terkecuali. Pemain-pemain yang tidak punya kepentingan sangat urgent pun telah ikut latihan,” sambung mantan pelatih Persipura Jayapura tersebut.

MALANG – Tim pelatih Arema Cronus meracik skema tanpa pemain timnas untuk tur Jawa Tengah. Sebab, Singo Edan pasti menghadapi situasi yang sama saat kompetisi bergulir nanti. Tak heran, kesempatan uji coba ini sangat bagus untuk memberi solusi alternatif bagi Arema saat tak diperkuat pemain timnas. Pelatih Arema, Joko “Gethuk” Susilo membenarkan Arema bakal hadapi situasi seperti ini. “Tentu saja kita pasti hadapi situasi tanpa pemain timnas. Dengan agenda tim nasional, kita harus mencari solusi alternatif terbaik dalam komposisi pemain,” tandas Gethuk kepada Malang Post, kemarin. Tim pelatih memang harus

Baca Kemana... Hal. 14

GUEST GESANG/MALANG POST

BELUM GABUNG: Sengbah Kennedy belum gabung latihan tim di Lapangan Abd Saleh, kemarin.

pandai-pandai merangkai komposisi yang pas untuk menghadapi kompetisi. Sebab, Arema sering jadi langganan timnas. Saat ini saja, Arema sudah kehilangan enam pemain yang membela timnas, yakni Ahmad Nufiandani, Victor Igbonefo, I Gede Sukadana, Cristian Gonzales, Hasim Kipuw dan Alfarizi. Baca Alternatif... Hal. 14

GUEST GESANG/MALANG POST

KE JATENG: Samsul Arif dipersiapkan menghadapi tur Jateng menghadapi laga uji coba.

Dari belakang sampai depan, saya rasa mereka layak timnas semua. I Made Wardana, Purwaka Yudhi, Benny Wahyudi, Ahmad Bustomi, Hendro Siswanto, Samsul Arif, Juan Revi, semuanya pernah bela timnas. Kita tidak khawatir” JOKO “GETHUK” SUSILO

GUEST GESANG/MALANG POST

KE TIMNAS: Al Farizi tidak diajak tur ke Jawa Tengah karena harus gabung timnas.

Workshop AFC, Ajari BOPI Urus Bola MALANG – Arema Cronus mengirim tiga perwakilan ke Jakarta untuk penuhi undangan PT Liga Indonesia. Mulai hari ini, Senin (23/3) sampai Rabu (25/3), Singo Edan ikut dalam workshop licensing klub tahun 2015. Hal ini dibenarkan Media Officer Arema, Sudarmaji. Saat dikonfirmasi Malang Post, Sudarmaji menyebut para wakil tersebut akan menghadiri workshop di Divisi Sporting, Finansial dan Club Lisensing Officer. “Ini adalah agenda rutin yang digelar Liga setiap tahun. Instruktur dari

AFC datang langsung untuk berikan workshop,” tandas Sudarmaji. Meskipun workshop dari AFC ini adalah kegiatan rutin, kabarnya Liga mengajak serta BOPI. Dalam surat yang diterima oleh manajemen Arema, Liga, dan BOPI menggelar verifikasi bersama pada hari Rabu 25 Maret 2015. Sudarmaji menyebut, Liga memperbolehkan BOPI ikut agar mengerti standar AFC. “Minimal pihak di luar federasi seperti BOPI bisa meniru standar AFC, Baca Workshop... Hal. 14

SUDARMAJI

Pagi ini Ngluruk Jateng MALANG – Arema Cronus menjalani latihan pagi di Lanud Abd Saleh, kemarin (22/3). Tim pelatih Singo Edan, menyodorkan materi yang cukup intens untuk skuad berlogo singa. Pasalnya, Arema ingin siap 100 persen dalam tur Jawa Tengah lawan Persip Pekalongan dan PSIS Semarang. Pelatih Arema, Suharno menyebut bahwa materi latihan fokus pada speed agility. “Kita variasikan materi kecepatan kelincahan untuk menjaga kondisi serta permainan Arema. Kita ingin pemain siap hadapi tur Jateng,” tandas Suharno kepada Malang Post, kemarin. Pelatih asal Klaten ini menyatakan, latihan speed bakal menjaga kecepatan permainan

Arema dalam ball possession. Kecepatan umpan, shooting, serta

pembuatan keputusan dibungkus dalam game internal yang dikawal

oleh para asisten pelatih. Baca Pagi ini... Hal. 14

REDAKTUR: JONS, LAYOUTER: ABDEE


AREMA

CRONU S

Ajang Seleksi Atlet Profesional agenda tahunan, dan nantinya bisa menciptakan atlet-atlet futsal yang hebat, serta menjadi atlet profesional,” harap Awe, Ketua Panitia. Setidaknya menurut pria asal Sumbermanjing Wetan ini, kompetisi futsal dengan total hadiah jutaan rupiah tersebut menjadi sarana atlet futsal di Malang

Raya untuk menambah jam terbang. Mengingat banyak atlet futsal yang haus akan kompetisi yang berkelas. “Adanya kompetisi ini juga sebagai ajang sosialisasi tentang cara dan aturan bermain futsal, khususnya bagi atlet berbakat yang baru mengenal olahraga futsal. Semoga dari ajang ini lahir atlet-atlet futsal profesional,” lanjut Awe kepada Malang Post. Untuk pendaftaran tim peserta bisa di Nenjap One Futsal (sebelah baratnya Yon Zipur 5 Kepanjen), Warkop Nasrul di lapangan Gunung Kembar Turen (basecamp Aremania Turen) dan di Warkop Stadion Kanjuruhan K.40,

14

LIGA INDONESIA

Malang Post-Nenjap One Cup Futsal Competition 2015

KEPANJEN-Demi menghidupkan atmosfir kompetisi futsal yang sudah lama vacum di Malang Raya, Malang Post Malang Post bersama W Enterprise menggelar sebuah kompetisi futsal bertajuk ‘Malang Post-Nenjap One Cup Futsal Competition 2015’. Menggunakan sistem setengah kompetisi, pertandingan digelar di lapangan Nenjap One Futsal, 3 hingga 5 April mendatang. Selama tiga hari, untuk memaksimalkan pengaturan jadwal, jumlah peserta dibatasi hanya 32 tim. “Kami berharap Malang PostNenjap One Cup Futsal Competition ini bisa digelar rutin, bisa menjadi

SENIN, 23 MARET 2015

Kepanjen (bawah skoring board). Sementara itu, menurut Soeparijono, Redaktur Olahraga Malang Post, turnamen atau kompetisi futsal seperti ini harus lebih digalakkan. Selain mewadahi animo penggemar futsal, olahraga indoor ini efektif sebagai sarana pemersatu semua kalangan. “Futsal bisa dilakukan semua umur, mulai anak-anak hingga dewasa, semoga dengan adanya Malang Post-Nenjap One Cup Futsal Competition ini semakin banyak orang yang gemar olahraga, dan untuk beritanya selalu baca koran Malang Post,” katanya. (sir/jon)

NET

MULAI LATIHAN: Pelatih Timnas Senior Benny Dollo akan memimpin latihan hari ini di Sidoarjo.

Sriwijaya FC Berharap Tetap 18 Tim PALEMBANG – Kontestan Indonesia Super League (ISL) 2014/2015 terancam menyusut lagi. Semula 20 menjadi 18 tim. Kini potensi berkurang kembali karena beberapa klub masuk dalam kategori C lantaran belum lengkapi data administrasi pada BOPI. Masing-masing Pelita Bandung Raya, Arema Cronus, Gresik United, Pusamania Borneo, Persiram Raja Ampat, dan Persebaya Surabaya. Hal tersebut membuat Sriwijaya FC prihatin. Namun klub berjuluk Laskar Wong Kito berharap kick off tetap diikuti 18 klub. Sekretaris PT Sriwijaya Optimis Mandiri (PT SOM) selaku pengelolah Sriwijaya FC, Faisal Mursyid mengatakan, hingga saat ini pihaknya belum mendapatkan konfirmasi dari pihak terkait. “Harus tetap 18 tim sebab sebelumnya sudah ada Persiwa Wamena dan Persik Kediri yang dicoret,” katanya, kemarin. Meski begitu, sambung pria akrab disapa Faisal itu, jika pun nantinya peserta ISL berkurang lagi pasti memberikan dampak positif maupun negatif bagi tim. Ya, positifnya pengeluaran yang harus dikeluarkan pun tentunya menyusut. Sebaliknya, pendapatan klub dari tiketing pun berkurang. Karena itu, masih katanya, dirinya berharap tim-tim yang belum terkendala pada kelengkapan administrasi segera merampungkannya. ”Paling penting, tidak ada yang dirugikan dan jangan sampai ada yang dikorbankan. Termasuk tim-tim peserta ISL,” ucap dia. Terkait berkurangnya greget dan nilai kompetitif ISL jika tim berkurang apalagi tim besar seperti Arema, Persebaya, Arema mundur, Faisal enggan berkomentar banyak. Begitupun ketika ditanya peluang Titus Bonai dkk untuk memboyong kembali gelar juara terbuka lebar jika tim juara tidak ikut serta. Faisal hanya menjawab bahwa seluruh tim peserta ISL merupakan tim bagus dan profesional. ”Sesama tim kami memiliki rasa solidaritas sebab kami sama-sama berjuang demi kemajuan sepakbola Indonesia,” beber dia. (yun/ion/jpnn/jon)

Alternatif Tanpa Pemain Timnas Sambungan dari Halaman 13

Persiapan Gerak Cepat ala Bendol SURABAYA -Dua pertandingan uji coba bakal dilakoni tim nasional (Timnas) Indonesia di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo. Yakni, menjamu Kamerun (25/3) dan Myanmar (30/3). Pasukan Garuda - julukan Timnas Indonesia- akan memulai persiapan mulai hari ini di Sidoarjo. Selama sepekan timnas bermarkas di Kota Udang, julukan Sidoarjo. “Rencananya besok pagi (pagi ini, Red) kami akan memulai latihan,” kata Pelatih Timnas Indonesia Benny Dollo

(22/3), kemarin. Sebanyak 23 pemain dipanggil Bendol - sapaan akrab Benny Dollo- untuk menghadapi dua partai uji coba tersebut. Beberapa pemain merupakan langganan timnas. Sebut saja Boaz Solossa, Victor Igbonefo, Supardi, Imanuel Wanggai, dan striker naturalisasi Christian Gonzales. Ada juga beberapa wajah baru. Di antaranya dua pemain Arema Johan Alfarizi dan I Gede Sukadana. Para pemain mulai berdatangan secara bergelombang.

Dimulai para pemain Persib Bandung seperti Hariono, I Made Wirawan, Achmad Jufrianto, Supardi, dan Tantan. “Saya sebenarnya sudah datang sejak kemarin (Sabtu, 21/3). Tapi, saya mampir rumah terlebih dulu,” ungkap Hariono. Pemain yang berposisi sebagai gelandang bertahan tersebut memang berasal dari Sidoarjo. Beberapa pemain merapat tadi malam. Termasuk Bendol. Pelatih asal Manado tersebut datang bersama anak buahnya di Sriwijaya FC

Palembang. Yakni, Dian Agus Prasetyo, Fachrudin, dan Ferdinan Sinaga. “Kami datang malam karena harus istirahat terlebih dahulu,” ujar Dian Agus. Para pemain Sriwijaya FC memang baru saja menyelesaikan pertandingan di turnamen Gubernur Sumatera Selatan pada Sabtu malam (21/3). Dengan mepetnya jadwal uji coba, Bendol berharap latihan pagi ini bisa langsung diikuti semua pemain. “Semoga saja semua datang hari ini (kema-

rin, red), sehingga besok pagi (pagi ini) bisa langsung berlatih bersama,” harapnya. Terpisah, rombongan Kamerun dijadwal mendarat di Surabaya besok alias sehari sebelum pertandingan. Mereka dikabarkan membawa pemain-pemain yang merumput dalam negeri dan di ligaliga Eropa. Seperti kiper Guy Ndy Assembe asal Nancy, Joel Matip yang bermain untuk Schalke, Clinto Njie dari Lyon, dan Aurelien Chedjou dari Galatasaray. (fim/ca/jpnn/jon)

Asri Akbar Tak Ingin Cadangan PALEMBANG-Siapa yang tidak mengenal midfielder Sriwijaya FC, Asri Akbar. Ia merupakan gelandang bertahan pilihan utama era kepelatihan Subangkit musim lalu hingga tak tergantikan. Namun, akhir akhir ini ia sering duduk dibangku cadangan karena Pelatih kepala Benny Selvianus Dollo memilih Ichsan Kurniawan masuk starting eleven. Kondisi tersebut membuat mantan pemain Persib Bandung ini angkat bicara. “Memang saya

Asri Akbar

jadi pelapis saat lawan Martapura FC di piala Gubernur kemarin (19/3). Sebab, itu intruksi pelatih kepala,” ujar Asri kemarin. Ia mengakui, tidak ingin menjadi pemain pelapis. Akan tetapi, keputusan pelatih tidak bisa diganggu gugat. “Saya ingin main karena saya ingin bikin gol lagi,” tegasnya. Sebelumnya, pemain berusia 31 tahun ini memang mencetak gol ke gawang PSPS Pekanbaru dilaga pertama piala Gubernur (17/3). Hal

itu membuatnya termotivasi mencetak gol kembali. “Saya yakin keputusan pelatih juga bijak. Karena Ichsan pemain muda berbakat yang butuh jam terbang lebih,” katanya. Ia menambahkan, bersama Raphael Maitomo, ia ingin menjadi yang terbaik di kompetisi Indonesian Super League (ISL) mendatang. “Sejauh ini, komunikasi cukup baik dilapangan. Tinggal lagi koordinasi antar pemain depan,” tutupnya.(bsp/jpnn/jon)

FERDINAND SINAGA

NET

Persebaya Permalukan Persib CIAMIS- Pertandingan pertama Persib Bandung kontra Persebaya Surabaya pada laga turnamen persahabatan segitiga di Stadion Galuh Ciamis, kemarin (22/3) harus menelan pil pahit. Persib Bandung dikandaskan tim Bajul Ijo 0-1 lewat gol Emile Mba-Mba pada menit ke 2 babak pertama. Bukan tanpa perlawanan, semenjak gol yang dilesatkan Mba-Mba, praktis Firman Utina dkk mengusai jalannya pertandingan hingga peluit panjang dibunyikan. Meski kalah dari anak asuh

Ibnu Grahan, Pelatih Persib Bandung, Djadjang Nurdjaman mengaku puas atas pertandingan tersebut. Pasalnya, dari babak pertama hingga akhir, anak asuhnya menguasai jalannya pertandingan. Nam un, Djanur (sapaan akrab Djadajang Nurdajaman) menyanyangkan banyak peluang dari Atep dkk sehingga tidak bisa menyamakan kedudukan apalagi untuk membalikan keadaan. “Saya puas dari kedua babak menguasai jalannya pertandingan,kelemahan yang didapatkan pada keselahan se-

belumnya, belum bisa memanfaatkan peluang yang tercipta,” ucap Djanur seusai laga. Kendati kalah, Djanur tidak akan melihat hasil pertandingan, akantetapi ia menjadikan ajang ini untuk memberikan jam terbang kepada pemain pelapis Persib Bandung. “Namun dalam pertandingan ini dalam rangka ujicoba, saya fikir kadang kita tidak usah melihat hasil, tujuan kami datang kesini untuk memberikan jam terbang bagi pemain yang dimainkan,” sebut pelatih kelahiran Majalengka ini.

Sementara itu, Pelatih Persebaya Surabaya Ibnu Grahan menilai laga kemarin sebagai ajang pembelajaran bagi anak asuhnya. Pasalnya Persebaya menghadapi tim yang sangat padu, meski menurunkan mayoritas pemain muda. “Pertandingan ini (kemarin) banyak belajar dari Persib. Persib tim juara, tim yang padu meskipun bermain lapis dua masih banyak sentuhannya, saya belajar dari Persib,” ungkapnya ditempat yang sama. Selain untuk mematangkan kerjasama tim Persebaya, pada

pertandingan kemarin ajang pembelajaran dalam mematangkan cara bertahan anak asuhnya. “Persebaya melakukan pembelajaran dlam bertahan. Persib secara tim bagus sekali,” pungkasnya. Dengan menang melawan Persib Bandung, secara otomatis tim Persebaya Surabaya menjadi juara dalam turnamen persahabatan segitiga, meskipun menyisakan satu pertandingan antara Persib Bandung melawan PSGC Ciamis yang akan berlangsung hari Selasa (24/3).(jpnn/jon)

Dengan sisa pemain yang ada, tim pelatih harus memilih komposisi pas untuk tetap bermain bagus di tur Jateng lawan Persip Pekalongan dan PSIS Semarang. Gethuk mengatakan, Arema bukan hanya para pemain timnas. Sebab, pemain yang ada di skuad sekarang pun, juga level timnas. “Dari belakang sampai depan, saya rasa mereka layak timnas semua. I Made Wardana, Purwaka Yudhi, Benny Wahyudi, Ahmad Bustomi, Hendro Siswanto, Samsul Arif, Juan Revi, semuanya pernah bela timnas. Kita tidak khawatir,” sambung Gethuk. Secara teknis, Arema pasti kehilangan kekuatan setelah ditinggal lima pemain itu. Peran Cristian Gonzales di lini depan sangat krusial untuk menahan bola. Insting golnya masih paling bagus di skuad Arema. Lalu, ada pula duo sayap Arema Hasim Kipuw dan Alfarizi yang punya crossing akurat. Begitu juga, I Gede Sukadana dan Victor Igbonefo punya peran penting di lini tengah dan belakang. Tak heran, suporter kini sedang menantikan komposisi Arema tanpa pemain timnas, di laga uji coba Persip Pekalongan dan PSIS Semarang.(fin/jon)

Kemana Kamu Kennedy? Sambungan dari Halaman 13

Beberapa waktu lalu, Kennedy kabarnya mengalami cedera di tangan kanan. Dia harus berobat ke Jakarta untuk penyembuhannya. Namun, dia lama tak memberi kabar, baik kepada manajemen maupun tim pelatih. Harusnya, dia sudah ada di latihan Arema, Jumat lalu. Sayangnya, kabar Kennedy belum jelas juga. Tak heran, dia sangat mungkin absen dalam tur Jawa Tengah lawan Persip dan PSIS. Suharno menyebut, Kennedy masih berada di Jakarta. “Informasi terakhir yang kita terima, dia masih di Jakarta,” sambungnya. Sementara itu, Direktur Arema Ruddy Widodo yang dikonfirmasi Malang Post, menghubungi agen Kennedy di Jakarta. “Kabarnya dia sudah sampai di Malang hari ini (kemarin). Namun, kita belum tahu apakah dia bisa ikut tur atau tidak, tergantung kondisi cederanya,” tutur Ruddy.(fin/jon)

Workshop AFC, Ajari BOPI Urus Bola Sambungan dari Halaman 13

melihat sendiri pola verifikasi yang profesional serta apa saja punishment-nya. Klub tidak mengacu pada BOPI, tapi kepada Federasi, AFC dan Liga,” sambung Sudarmaji. Ketua BOPI Noor Aman, serta Sekjen BOPI, Heru Nugroho yang asli Malang dan tinggal di daerah Bengawan Solo SMPN 5 Malang itu, bisa hadir. Termasuk, mantan pengurus liga yang sudah kolaps, IPL, yang masuk dalam kepengurusan BOPI. Sebab, BOPI bisa membuat standar profesional klub dan pengelolaannya. Dengan hadir di workshop AFC, BOPI akan diajari tata kelola klub, serta liga secara benar. “Mereka bisa melihat standar profesional klub AFC serta cara pengelolaannya. PT LI, sebagai badan hukum, beda pengelolaan dengan klub. PT yang menjalankan entitas usaha. Pengelolaan klub tidak bisa disamakan dengan Liga,” sambung Sudarmaji.(fin/jon)

Pagi ini Ngluruk Jateng Sambungan dari Halaman 13

Menurut Suharno, latihan berjalan dengan lancar. Semua pemain yang datang dalam latihan, menjalankan instruksi pelatih dengan baik. Arema tidak diperkuat lima pemain timnas senior dan satu pemain timnas U-23. Meski demikian, latihan taktik dan persiapan tur, tidak terganggu. “Kita latihan tanpa lima pemain timnas senior dan satu pemain timnas U-23. Semua berjalan lancar. Latihan berjalan selama kurang lebih satu setengah jam. Pemain bisa menjalankan instruksi dengan baik sepanjang latihan,” sambung pelatih berlisensi A AFC tersebut. Setelah menjalani latihan, Arema bakal bersiap-siap berangkat ke Jawa Tengah, pagi ini (23/3). Menurut Suharno, tim bakal berangkat pukul 06.00 WIB dari mess Arema Jalan Buring. Sebab, rombongan tim mengejar jadwal penerbangan pesawat dari Bandara Juanda menuju Bandara Ahmad Yani. “Kita latihan pagi karena ingin memberi pemain istirahat cukup sebelum berangkat pagi ke Semarang. Pesawat kita menuju Jateng menunggu di Juanda. Setelah sampai di sana, kita akan naik kendaraan darat ke Pekalongan,” tutup Suharno.(fin/jon) REDAKTUR: JONS, LAYOUTER: ABDEE


senin, 23 MARET 2015

15

Luke Shaw Gagal Perkuat Timnas Inggris MANCHESTER-Bek Manchester United, Luke Shaw dipastikan gagal membela Timnas Inggris. Pemain 19 tahun ini mengalami cedera dan tak siap melawan Lithuania dan Italia. Padahal, manajer Inggris, Roy Hodgson sempat memanggil Shaw bersama Leighton Baines (Everton) dan Kieran Gibbs (Arsenal) untuk posisi bek kiri. Sayangnya, Shaw dinyatakan tidak fit dan digantikan oleh bek Tottenham Hotspur, Danny Rose. Ini merupakan kali pertama Rose dipanggil Timnas Inggris. Pemain 24 tahun ini akan menjadi pemain debutan selain rekan setimnya, Harry Kane. Menurut laporan Soccerway, pemain lain yang harus rela tercoret adalah Fraser Forster. Kiper Southampton ini mengalami cedera lutut saat timnya mengalahkan Burnley 2-0, Sabtu 21 Maret 2014. Forster

CEDERA: Bek Manchester United Luke Shaw mengalami cedera dan tidak bisa memperkuat timnas Inggris.

diprediksi harus absen tiga pekan. Sebagai pengganti Forster, Hodgson memanggil kiper Queens Park Rangers, Robert Green. Selain itu, kiper Stoke City, Jack Butland dipromosikan dari Timnas Inggris U-21. Inggris akan menghadapi Lithuania di Wembley pada 27 Maret 2015. Empat hari kemudian, The Three Lions melawan Italia di Juventus Stadium. Inggris menempati puncak klasemen Grup E Kualifikasi Piala Eropa 2016. Mereka mengumpulkan poin sempurna, 12 poin dari empat pertandingan. Lithuania yang akan menjadi lawan Inggris berada di posisi empat dengan enam poin. Sementara itu bintang Palermo, Paulo Dybala menjadi sosok yang paling diburu pada bursa transfer musim panas 2015. Setelah dibidik beberapa klub top Eropa, pemain asal Argentina tersebut kini menjadi incaran klub tersukses di Premier League, Manchester United. Musim ini, Dybala berhasil mencuri perhatian, menyusul aksiaksinya di lapangan. Hingga saat ini, pesepakbola asal Argentina tersebut telah mencetak 12 gol dan 8 assist dari 27 laga

yang dilakoninya bersama Palermo. Dan, catatan itu pun membuat tim-tim besar Eropa kepincut untuk meminangnya. Arsenal, Chelsea, Manchester City, Real Madrid, Barcelona, Juventus dan Borussia Dortmund merupakan klubklub yang sudah ada di jalur perburuan. Dan kini, dilansir Metro, tim asuhan Louis van Gaal dilaporkan tak mau ketinggalan untuk mendapatkan tanda tangannya. Palermo telah mengonfirmasi, ada satu klub yang sudah resmi melempar penawaran untuk Dybala, meskipun tak diungkap nama klub tersebut. Adapun Setan Merah dikabarkan sudah menyiapkan dana segar 39,9 juta euro untuk meminang Dybala. Sebelumnya, Presiden Palermo, Maurizio Zamparini sempat menyebut Dybala sebagai “The Next Messi”. “Bagi saya, Dybala merupakan Messi masa depan. Saya membanderolnya €40 juta (setara Rp563 miliar), tapi kita harus menunggu dan lihat, apa yang bakal terjadi di akhir musim,” kata Zamparini ketika itu. Bagi MU, kehadiran Dybala dipercaya bakal memperkuat lini tengah dalam menghadapi musim mendatang. Sang pemain sendiri disebut-sebut bakal cocok untuk menggantikan Angel di Maria, yang tampil kurang memuaskan pada musim ini.(vvn/jon)

foto-foto: net

Mantan Presiden Juve Sarankan Jual Pogba, Ini Syaratnya TURIN- Mantan Presiden Juventus, Giovanni Cobolli memiliki pandangan berbeda tentang Paul Pogba. Cobolli menyarankan manajemen Juventus menjual Pogba pada bursa transfer musim panas nanti. Menurut Cobolli, uang hasil penjualan gelandang asal Prancis itu bisa digunakan untuk memperkuat tim. Pasalnya, beberapa tim dikabar-

kan siap membeli Pogba sebesar Rp 1,5 triliun. “Juventus harus menjual Pogba pada bursa transfer musim panas nanti. Uangnya bisa untuk investasi ulang guna meningkatkan tim saat ini,” terang Cobolli di laman Gazzetta TV. Namun, Cobolli memiliki penilaian berbeda tentang bomber bengal Carlos Tevez. Menurut Cobolli, Juventus akan

Sobat Neymar Ini Bertahan di Lazio, Liverpool Gigit Jari Paul Pogba

kesulitan mencari pengganti jika pemain asal Argentina itu memutuskan hengkang. “Tevez akan sulit untuk digantikan jika dia pergi suatu hari nanti. Dia adalah pemain kelas dunia. Dia juga merupakan elemen yang penting di dalam ruang ganti,” tegas Cobolli. (jos/jpnn/jon)

Kevin Durant di NBA Tamat OKLAHOMA CITY - Habis sudah riwayat penampilan Kevin Durant di NBA musim ini. Kemarin, General Manager Oklahoma City Thunder, Sam Presti menyatakan bahwa MVP NBA musim lalu itu sudah tidak memiliki harapan untuk kembali bemain di sisa seri regular NBA musim ini. Tragisnya, itu juga berlaku jika Thunder melaju ke babak Play off. “Kondisinya (Durant) tidak menunjukkan perkembangan seperti yang kita harapkan,” tuturnya dalam rilis resmi klub kemarin. Saat ditanya lebih lanjut oleh para wartawan apakah maksud dari pernyataannya itu adalah NBA musim ini berakhir lebih cepat untuk Durant, Presti menjawabnya dengan nada tidak bersemangat. “Perkembangan saat ini mengindikasikan demikian,” ujarnya. Dari 69 pertandingan yang telah dijalani Thunder, Durant hanya bermain di 27 laga. Di penampilannya itu, small forward 26 tahun itu mengemas rata-rata per game 25,4 poin, 6,6 rebound, dan 4,1 assist. Durant kembali merasakan sakit pada kaki kananya pada 23 Februari lalu. Itu adalah akumulasi dari cedera yang dia dapat sebelumnya pada Oktober lalu. Cedera tersebut adalah patah tulang di kaki kanan. Karena cedera tersebut Durant absen 17 pertandingan di awal musim. Itu sempat membuat Thunder terpuruk dengan rekor menang-kalah 4-12. Sejatinya pada dua minggu terakhir kemarin Durant sempat menyiarkan kabar gembira dengan ikut kembali berlatih bersama tim setelah sekitar dua minggu menepi total dari lapangan. Namun, beberapa jam jelang Thunder menghadapi Atlanta Hawks Jumat malam waktu setempat (Sabtu pagi WIB) manajemen Thunder malah memberikan kabar sedih tersebut. “Sebelum rasa sakitnya hilang total, dia tidak akan kembali dulu ke lapangan. Saat ini fokus kami adalah mengembalikan kesehatannya secara total. Tidak ada batas waktu, kami akan menunggu itu terjadi sampai kapanpun,” tutur Presti seperti dikutip Associated Press. Beberapa saat setelah pengumuman menyedihkan itu, Thunder langsung harus menghadapi pimpinan klasemen wilayah barat, Atlanta Hawks di Chesapeake Energy Arena, Oklahoma City. Seakan ingin membuktikan mereka baik-baik saja tanpa sang superstar, para pemain Thunder bermain apik di laga itu. Mereka menumbangkan Hawks 123-115. Point guard Russel Westbrook mencetak triple double kesembilannya musim ini. Total dia mengemas 36 poin, 14 assist, dan 10 rebound di laga itu. Hasil tersebut membuat Thunder masih berada di jalur playoff dengan menempati peringkat delapan wilayah barat dengan rekor menang kalah 39-30. (irr/jpnn/jon)

Jeremy Menez

ROMA- Keinginan Liverpool memboyong Felipe Anderson pada musim panas nanti bertepuk sebelah tangan. Pasalnya, Anderson memilih memperpanjang kontraknya dengan Lazio. Dengan kesepakatan baru itu, Anderson akan bertahan di Lazio hingga Juni 2020 mendatang. Sebelumnya, kontrak Anderson bersama tim berjuluk Elang Roma itu akan berakhir pada Juni 2018. Lazio memang wajib menyodorkan kontrak baru setelah performa impresif yang ditunjukkan Anderson. Pemain berusia 21 tahun itu berhasil mendonasikan delapan gol dan tujuh assist

dalam sebelas pertandingan terakhir. “Lazio mengumumkan bahwa Felipe Anderson sudah memperpanjang kontraknya,” demikian pernyataan resmi Lazio sebagaimana dilansir laman Forza Italian Football. Anderson dipinang dari Santos pada Juli 2013 lalu. Namun, seiring performanya yang menawan, Anderson langsung menjadi komoditi panas di bursa transfer. Liverpool disebut-sebut menjadi tim yang paling ngebet mendatangkan teman karib Neymar itu. “Saya sangat senang dengan kontrak baru ini. Forza Lazio,” tegas Anderson. (jos/jpnn/jon)

Felipe Anderson

Itu bukan untuk fans. Itu untuk media. Mereka memberitakan diriku tanpa tahu apa-apa, dan aku tidak suka itu,”

Menez sebagai Jawaban Milan MILAN - Pekan ini AC Milan memberi satu jawaban dari banyak pertanyaan tifosinya. “Jawaban” itu disampaikan melalui pemain asal Prancisnya, Jeremy Menez. Performa yang buruk di musim ini, dan “tidak jelasnya” kebijakan sang pemilik klub, Silvio Berlusconi, untuk memperbarui Milan, adalah “inti” dari derasnya sorotan publik Rossoneri pada tim kesayangannya itu. Bahkan tifosi garis keras mereka mengancam akan memboikot pertandingan Milan tadi malam melawan Cagliari dan mereka melakukannya. Namun Milan memberi sebuah ketegasan. Pasukan Filippo Inzaghi itu berhasil memuaskan publik San Siro dengan meraih kemenangan 3-1. Menez adalah figur yang paling menonjol dalam laga tersebut, karena dia mencetak dua gol satu lagi via Philippe Mexes. Saat merayakan golnya, Menez menyentuhkan jari telunjuknya ke telinga. Apakah itu isyarat bahwa dirinya tak mau mendengarkan keluhan dan kritikan fans?

“Itu bukan untuk fans. Itu untuk media. Mereka memberitakan diriku tanpa tahu apaapa, dan aku tidak suka itu,” ungkapnya kepada Sky Sport Italia seusai pertandingan. Menez sendiri menambah koleksi golnya menjadi 15, sejajar dengan dua top skorer sementara, Carlos Tevez (Juventus) dan Mauro Icardi (Inter). Dia bahkan sudah melewati torehan gol pencetak gol terbanyak Milan di musim lalu, Mario Balotelli, yang hanya mengemas 14 gol. Hanya saja, 8 gol dari dia dicetak dari tendangan penalti. “Kami saling membantu dan jika terus seprti ini, kami bisa mencapai hasil yang lebih baik lagi. Masih ada 10 pertandingan. Jika kami menang 2-3 kali berturut-turut, semua pasti akan berubah,” ucapnya. “Aku selalu bekerja sepenuh hati, sekuat tenaga. Kalaupun aku tidak bikin gol, aku tetap bekerja keras untuk tim,” katanya. Kemenangan tersebut mengatrol Milan ke peringkat ketujuh dengan 38 poin.(dtc/jon) REDAKTUR: jons, LAYOUTER: angga


Anda punya aktifitas harian, mingguan, bulanan yang layak diketahui publik? Mulai dari arisan, PKK, karang taruna, reuni, ulang tahun, seminar, diskusi, peresmian, pengajian, pernikahan, selamatan, yasinan, tahlil, kematian, kelahiran dan masih banyak kegiatan lainnya. Ingin di muat di Harian Malang Post, ketik informasinya dan kirim: ke No HP : 081 3333 87 696 atau kirim email ke: redaksi@malang-post.com. Jangan lupa, sebutkan nama, alamat serta kegiatannya.

senin, 23 maret 2015

16

ONSTERFELIJK X PWO Studios Present :

Polres Malang Adventure : Road 2 Start

Gahida Tsurayya ‘Muslimah In Business’

29 maret 2015 Start / Finish : Lapangan Rejosari Bantur Kab. Malang – Dpn SMA 1 Bantur (Start / Finish) 08.00 – Selesai

Learn How to Make a Good Quality Product

Deskripsi Event: Road 2 START merupakan event adventure trail yang diselenggarakan oleh Satlantas Polres Malang & KLiCK Teamwork. HTM : Rp 150.000 Include : d Jersey dID Card d Sticker

Venue Graha Sasana Budaya Universitas Negeri Malang

TEMPAT DAN WAKTU Tempat : Lapangan Rejosari Bantur Kab. Malang Tanggal : 2015-03-29 SAMPAI 2015-03-29 Waktu : 08:00:00 - SELESAI CONTACT PERSON Fien : 081334911911 / Enve : 082143238358 / Njo : 081334860918 / Hendry Sam : 081334970999 TAG KATEGORI Olahraga&Otomotif Lomba

TOKO MP

Jual Beli Barang & Jasa Ayo Ikuti Isi Bareng SPT Tahunan SPT Tahunan WP Orang Pribadi (3, 4, 10, 11 Maret), Sosialisasi Implementasi e-Faktur PPN 2015 (17 dan 18 Maret) serta Sosialisasi Pengisian SPT Tahunan Secara e-Filing (5, 12, 19 Maret) di KPP Pratama Malang Selatan, Jalan Merdeka Utara No 3 Malang. Pendaftaran dan informasi hubungi Elly/Rizka di 0341-361121. Pendaftaran tidak dipungut biaya apapun. • mp jual •

Tutorials Spesial Promo: Pesan 1 Dapat 2 Invitasi Periode registrasi 18 - 22 Maret 2015

Hadiah : 3 Xride, 1 Minimoto Hiburan : OM Pelangi dan Kesenian Daerah Jalur : Perkebunan | Bukit | Pantai Kondang Merak

KELAS PAJAK

28 Maret 2015 Pakai Indonesia! Exhibitions Fashion Show- Seminar -Performance -Talkshows

TAG KATEGORI Fashion Seminar&Workshop Pameran Festival Lain-lain

0857 0714 8443 / 081 7961 7472 / Pin BB 2823A268 TAG KATEGORI Musik Lomba

MP JUAL : Tabung Lpg 3kg dlm keadaan kosong 100rb 089653717618

Mp CaRI : Terima jasa proses batu akik sampai jadi ukuran menyesuaikan 35rb perbiji hub:085604635534

MP Jual : JUICE dan KETAN DURIAN asli segarnya , di Depan Tk Sslsabiila- Tebo UtaraBandulan- MLG +628164290513

Mp jual : Rumah baru 2 lantai, 6 kt, 2 km, jemuran di atas, luas tanah 100 m2, luas bangungn 155 m2. Harga 585 jt. Lok. griya sejahtera blok f no.1 hub. 9410912

MP JUAL : K a t a n a 8 9 , P l a t N , W r n Hitam,Mesin Segar Halus (Pagi Masih Keluar Air),Ac Dingin Bgt,Audio Full Power Menggelegar,Interior Ori Segar Harum, Vracing, Bbm Irit Bgt, Hrg Rp.39 Juta, Lokasi Sawojajar, Hub: 087701622460

Mp Jual : Tanah kavling di jual LT 200 ( 10 x 20 ), Shm. lingkungan nyaman jl paving bisa 2 mobil lokasi kapi mantasta sawojajar 2 Hrg nego. Hub 081 555 621 537 MP Jual : Busana mdl terbaru dr Jakarta di Tk SAlSABIILA-Jl. Tebo Utara 5-Bandulan-Mlg. Harga Murah +628164290513 MP jual : Tnh kavling Lt 85, SHM IMB. cluster nyaman strategis. lokasi Jl besi Sulfat harga 3,5 jt permeter nego..hub 081555621537

MP Jual : Jasa kursus alat musik keyboard, les seluruh mapel SD, B.Inggris, B.Jepang. Guru bisa dipanggil ke rumah murid. Hub. 085785272591 MP JUAL : Toyota Soluna 2000, vr. pwer ster power window, ciamikk poll hub 08125282756 MP JUAL: Mesin Press hidrolik buat motor murah di bawah 35 juta minat hub:085604635534

MP JUAL: Rumah jl sawojajar VII/23 Ls.160 m2 shm tanpa perantara hub. 085731114546/089 659 796097 Agustina MP jual : Terima Service Springbed ,ganti kain ganti per, tambah spon, cuci dll, garansi 6 bln hub 0341-7077376 sms 085646604841 MP Jual : Terima jasa cuci kmr mandi, wastafel, kloset, bath up, dll hub. 0341 7077376. sms.085646604841 MP JUAL : (tnh kav) ls.112m+95jt, ls=136m2=116jt, ls=124=105jt, ls.165=124jt lokasi madyopuro gg 5 hub. 081217531/087859693751 MP JUAL : Tanah ls.6470m harga 250.000/m2 shm di banjararum hub. 08121751126/087859693751 banjar arum MP jual : Tnman gelombang cinta hub.0341-9021817

MP Jual : Orysoap sabun extract beras jepang+ susu kambing etawa. Reseller welcome, hub 081331881283

MP Jual: Jual empal su2r.enak gurih tnp pngawet.hiinis.co2k utk hajatn.catring. dpot.wrung. cafe dll.rp5rb per bj. Hub. +623415300844

MP JUAL : Yamaha MIO C W t h 2 0 0 7 akhir wrna hitam N kota hub 03417310730 / 081805180514

MP JUAL : Susuki SATRIA FU 2007 wrn hitam abu2 strep orange kondsi d jamin tdk kecewa hub 03417310730- 081805180514

Mp jual : Tempat ush,rombong,brg dagangan sdh jln & laku di sklhan kota 9 jt nego hub 082131499455 tdk sms

MP JUAL : Sedia Aneka Macam Herbal Kulit Manggis,Daun Sirsak,Gamat Emas,Sarang Semut,Keladi Tikus,dll berkhasiat utk pengobatan penyakit Ringan,Kronis.Herbal Bunul 08155508899

MP JUAL: AIR ASMA BUAT PENYEMBUHAN SEGALA MACAM PENYAKIT BAIK MEDIS MAUPUN NON MEDIS HUB 081271885731 MP JUAL : Bienirit penghemat bbm motor dan mobil hingga 30% murah dan pas umtuk hemat bensin & uang. minat hub :+6287712960933 MP Jual : Kijang stesn long 83 hijau metalik ori utuh antik pjk hidup VR 5 ban bgus 28jt ng bs TT motor +6282330060026 MP Jual : Rmh proses bangun + bahan Lt 72 pinggir jln dkt perum SPI masjid SHM sumur lstrik cck ush 225jt ng +6282330060026

................................................................... ................................................................... ................................................................... ................................................................... ................................................................... : ................................................................... ...................................................................

MP JUAL : DAGING BEBEK, KAMI HADIR DAN SIAP MELAYANI PESANAN ANDA, BEBEK MENTAH/EKOR+REMPELO ATI & BEBEK SIAP GORENG/EKOR+REMPELO ATI, LAYANAN KIRIM HUB. 085234371608

MP JUAL: Honda vario tehno th 2011 warna merah pajak baru N kota Hrg Nego Mesin Bagus mulus hub 0341 7053903 barang istimewa

MP Jual : Fingerprint, faceprint & cctv, harga mulai sejutaan untuk fingerprint dan harga 2jutaan untuk cctv 4chanel (kamera), hubungi Vicky, pin BB: 7FBB97FF

: : : :

• mp beli •

Mp Jual : Terima Servis Sofa, Rehab Baru, Hub Darsono 081615879664, Sukoanyar, Jaten, Wajak

MP Jual : Jasa Pijat Sehat Hub: 085608163860

Kupon Toko MP Nama Alamat Telpon Jual Cari

• mp jual •

MP Jual: Rumah renovasi ls 60m2 bagus, surat lengkap dekat kota malang dan batu hrga. 200jt nego hub 085331677169

MP JUAL : Anda Butuh dana?? Jaminkan BPKB HAPPY, Mocin, 2 Tak dan lain-lain. Motor Tahun 95, Mobil Tahun 85 ke atas, Hub: Irawan (085785299099).

Rizal : 0899-0313869 // Adi : 0857-5516-5862 // Dhenys : 0898-0078-555 TAG KATEGORI Seni&Budaya Lain-lain

• mp jual •

Mp Jual : Sepeda motor astrea star th 89 n kota surat BPKB saja, stnk hilang brang bagus 2 jt nego hub. 085105167167

MP JUAL : Jasa Sablon Keramik, payung, mangkuk, gelas anti gores tinta jerman bulpoint dan lain-lain hub 087701633239 Malang

Toko MP adalah pusat jual beli segala jenis barang & jasa, khususnya di Malang Raya. Toko MP merupakan media untuk menjual atau mencari barang baru dan ­barang bekas berkualitas seperti produk handphone, komputer/laptop, fashion, mobil bekas, motor, peralatan rumah tangga, property dan lain-lain. Silahkan berkomunikasi, bertemu dan bertransaksi langsung dengan pelanggan Toko MP. Perihal barang & jasa yang diperjual belikan, Toko MP tidak menerima tanya-jawab dan tidak menerima komplain. Hati-hati terhadap segala jenis penipuan!!!.

TEMPAT DAN WAKTU Tempat : Sasana Budaya UM, Malang Tanggal : 2015-03-25 SAMPAI 2015-03-25 Waktu : 19:00:00 - SELESAI CONTACT PERSON

• mp jual •

MP JUAL : Rumah siap huni, shgb, lt:84, lB:30, 2 kmar tdr, 1 kmr mandi, r.tamu, carpot, pdam, cat baru, di perumahan griya niew sighasari, Rp.190jt bu minat hub.085748417256

MP JUAL : Jasa dana jaminkan BPKB Happy, Mocin 2 tak dan lain lain thun 95, mobil 85 ke atas hub : 085785299099 irawan

Ticket Rp.10.000 Bisa didapatkan di Gedung D8 FS UM Venue Sasana Budaya UM More Info Rizal : 0899-0313869 Adi : 0857-5516-5862 Dhenys : 0898-0078-555

Informasi & Kontak :

TEMPAT DAN WAKTU Tempat : SO2 Bakso & Coffe Jl.Bunga Cengkeh No.60 Kav.4 Malang || STMJ Mas Jupri Cafe Style Mall Olympic Garden Lt.2 Malang || Jeks77 Music Griya Shanta Blok H No.303 Malang Tanggal : 2015-03-09 SAMPAI 2015-04-30 Waktu : 08:00:00 - SELESAI CONTACT PERSON

MP Jual : Jasa guru privat mengaji dan PAI jasa translate indo - b ing/ b ing - indo Rp 5000 / lbr, les privat mulai TK-SD- SMP-SMA semua mapel Hub: 085785272591

Mp Jual : Zebra ‘93 n kota pajak panjang siap pake 08813314246

25 Maret 2015 19.00WIB

TEMPAT DAN WAKTU Tempat : Graha Sasana Budaya Universitas Negeri Malang Tanggal : 2015-03-28 SAMPAI 2015-03-28 Waktu : 09:00:00 - SELESAI CONTACT PERSON Phone - 082346907380

MP JUAL : Daster,babby doll, gamis, baju anak ecer maupun grosir pasar kebalen segala ukuran hub: 087701633239 safii.

Mp Jual : Agen es Drop / es tempo dulu area blimbing-dinoyo 082330697789 Donny

“Jonggrang Cidra Semaya”

Drop CD Demo Start tanggal 09 Maret - 31 Maret 2015. Vote on Twitter Start tanggal 1 April - 26 April 2015. The Winner di umumkan tanggal 30 April.

0857 0714 8443 / 081 7961 7472 / Pin BB 2823A268

(Untuk menjual atau mencari barang & jasa di Toko MP, silahkan mengisi kupon asli yang dimuat di koran dengan singkat dan padat, kirim ke kantor Malang Post, Jl. Sriwijaya 1-9, Malang. GRATIS!!!)

Pentas Mahasiswa Skripsi UM

Mohon di perhatikan :

More Info Phone - 082346907380

MP JUAL: 2 unit rumah cepat lt.243 m2 hg 600jt/nego lokasi Jl. Selorejo Mlg hub: 0341 7805655 - 088803380371

MP JUAL : Dicari Karyawan Laki-laki usia 18 -22 thn. minim SMP bisa Spd Mtr, Hub: (0341)610 2818 - 0819.4519.3444

Obsesi indie w/ free Video Klip Hai...,buat kamu yang punya band dan karya lagu, Kirim demo CD Band anda ke : SO2 Bakso & Coffe Jl.Bunga Cengkeh No.60 Kav.4 Malang STMJ Mas Jupri Cafe Style Mall Olympic Garden Lt.2 Malang Jeks77 Music Griya Shanta Blok H No.303 Malang

MP Jual : Busana model baru dr Jkt.Harga Murah , di SALSABIILA , jl Tebo Utara, Bandulan, Mlg.0341.9926342

Mp jual : yamaha rx 100.Modif king lengkap 1,5 jta. Minat hub 089688000229 MP JUAL : MADU KUAT TAHAN LAMA minum satu sendok Langsung JOSS Khusus Laki Laki Beristri telp/sms 085649690880 Mp jual : Dijual Szk forza 87 n kt istm vr/usb biru met 32jt bu hub 082131499455(tdk sms) MP JUAL : Mobil Sedan Mazda Glx 10 Thn 87 Warna Putih N Kota Hrg.28 Juta Nego Banyak, Beres. Hub 085105427400 MP JUAL : Rumah Renovasi, Ls 60M Bagus,Surat” Lengkap Dekat Kota Malang Dan Batu Hrg 200Jt,Nego Hub 085331677169 MP JUAL: TANAH KAVLING 6m X 18,5m SHM dan lebar jalan 4 meter, lokasi DI JALAN manggis tembus jalan KAUMAN PAKISAJI -+150 METER DARI JALAN RAYA DENGAN HARGA 85 JT NEGO BUTUH UANG CEPAT,bisa bayar 50JT Dulu SISANYA BISA DI BAYAR 3 KALI.hubungi (0341) 5438745 a/n ibu dewi yulaikah. MP JUAL : Rumah Hunian Sudah Renov.+7 Mnt. Pakek Motor Ke Suhat, AJB, IMB, Tipe 54 Luas 60M Hrg 200Jt Nego. Hub 085105427420 MP JUAL : PKAR PELET GNDAM ASMARA Cnta dtlak, Buat Tnduk, Takluk&trgla”, Tunduk bos/Atasn, Knci Psangan, Bnuh alt vtal, djamin 3hr tntas, tdk mlyani iseng/main”, khss utk dinkah, SOLUSI KREJEKIAN: Trilt htang, kkyaan, bosan hdup mskin, mdal usha, hrta brlmpah tnpa da rsiko dnia akhrt, khss buat yg mau brlku sbar & ikhlas dlm 7hr. Hub GALIH ROSO 082302264634 MP JUAL : B E N G K E L G H A I B M l y ni srvice 1001 prmslahn hdp: pelet,gndam,pngsihan,psang ssuk,bka aura,trik jdoh,tk pnya ktrunan,rwatn buang sial,trillit htang,krejekian,kkyaan,psugihn ptih,nkah jin,khdam pndmping,gmblengn ilmu” gaib&knurgn,trawngan,tmbus togel,trik psaka/ hrta krun,psang tmbal,pgar gaib,pngbtan pnyakt mdis/non mdis,dll Hub GALIH ROSO 082302264634 MP JUAL : R u m a h Pribadi,Minimalis,Nyaman,Asri Lt.84 m2,Lb.30 m2,SHGB,Siap Huni,PLN,PDAM,Carpot,Letak Di Perumahan Griya Nieuw Singhasari. G7,Singosari Harga 190 Juta Nego,BU,Minat Hubungi,085748417256 MP JUAL: Umroh&Haji Plus Usd 2.200. Pengalaman 24 Th,Htl Bintang 4/5,Dekat Masjidil Haram,Prasmanan 3 Kali,Bisa Diangsur,Asuransi,Tiket Pswt Jkt-Jedah-Jkt,Handling Bag,Bus Mewah,Mutawif Pengalaman.Dibantu Solusi Biaya.Hub.PT.ARMINAREKA. Tlp:081333498944,081233633984 MP JUAL : Suzuki Escudo 16 Tahun 2003 N Kota Warna Hitam Hub M.Syaifudin 081805067478

MP JUAL : PKAR PELET GNDAM ASMARA Cnta dtlak,Buat Tnduk, Takluk & trgla”, Tunduk bos/Atasn, Knci Psangan,Bnuh alt vtal, djamin 3hr tntas, tdk mlyani iseng/main”, khss utk dinkah, SOLUSI KREJEKIAN: Trilt htang,kkyaan, bosan hdup mskin, mdal usha, hrta brlmpah tnpa da rsiko dnia akhrt, khss buat yg mau brlku sbar&ikhlas dlm 7hr. Hub GALIH ROSO 082302264634 MP JUAL : Terapi Doa & Bio EnErgi ­Kcerdasn Otak, Ciptkn Ank2 Ajaib Dgn Tngkt Kcrdasn, Knsntrasi, Dya Ingt & IQ Luar Biasa (Khss Usia Tk, Sd & Smp).Trapi Khamilan, Yg Brthn2 Blm Pny Ktrunan, Bg Yg Sdh Hml Yg Ingnkn Anknya Lhr Lki/Pmpuan/Kmbar. Trapi Knker/Kista/Mioma, -/+30 Mnt Lngs mp jual : Anda butuh dana jaminan bpkb happy, mocin dllmulai th.95 ke atas hub.Irawan 085785299099 MP JUAL : BENGKEL GHAIB Mlyni srvice 1001 prmslahn hdp: pelet, gndam, pngsihan, psang ssuk, bka aura, trik jdoh, tk pnya ktrunan,rwatn buang sial,trillit htang, krejekian,kkyaan,psugihn ptih,nkah jin, khdam pndmping, gmblengn ilmu” gaib & knurgn, trawngan, tmbus togel, trik psaka/hrta krun, psang tmbal, pgar gaib, pngbtan pnyakt mdis/non mdis dll Hub GALIH ROSO 082302264634

MP CARI : SPv SLTA/DI max 40 th, waiter waiters sltp/smk, koki smk lamaran ke ruko grand sukarno hatta hub. 08788596665561/ 081333834901 MP CARI : Butuh Dana Jminan BPKB Happy, Mocin, 2 tak dll, motor th ‘95 ke atas mobil th ‘85 ke atas hub: irawan 085785299099 MP CARI : Segera sales, sopir, penagih PT Trio indah sukses Jl. Perunggu Utara Q5 hub:085748438656 MP CARI : KARYAWAN MIN.SMK BISA MENGERJAKAN :PERKAYUAN, PENGELASAN, PENGECATAN, FASILITAS:GAJIPOKOK+BONUS,JAMINANKESEHATAN, UANG TRANSPORT KIRIM LAMARAN KE JL. KASIN 170 AMPELDENTO TELP. 081555992213 MP CARI : RMH KONTRAK 3jt/thn sekitar jantikeben tawaran ke 089603390688(tp) MP Cari : Tenaga krj laki2 pnglmn tdk d utmkn, prsyrtn ringn yg brminat tlp lgsg 081805062285 / 08123571844 Jam krj 08.00-15.00 MP Cari : Marketing Wanita, maks 27thn, min SMA, berpenampilan menarik, Gaji pokok + Bonus, Lamaran lgsg ke jl. Simpang Borobudur 19 tlp. +628170505040 MP Cari: Ayam potong segar bersertifikat MUI dimana ya? sms aja ke 0341-8190189 makasih MP CARI Tanah Kavling Luas 8x15 M, Harga 300Rb/M Wilayah Bumiayu Kota Malang. Hub 085331677169 Pinggir Jalan

MP JUAL : KOPI BUBUK MURNI DENGAN AROMA DAN RASA YANG NIKMAT.RASAKAN DAN BUKTIKAN DIJAMIN KETAGIHAN. HUB: 085649788938

MP CARI : Kerjaan Di Malang/Jakarta (Mess) Hub: 083835547925

MP JUAL : JASA RENOVASI,DESIGN, BANGUN RUMAH,KOSAN,RUKO, CAFE,RESTO,HOTEL,VILA, KANTOR, PABRIK, INTERIOR FURNITURE.HUB: 085334618507. 9258889.KONSULTASI 100 RIBU/JAM MP JUAL : Nugget ayam dan otak2 bandeng sehat bergizi tnp bhn pgawet.. Frozen food ...Cocok u bekal,sarapan,camilan buat anak2, dwasa, Kami jg terima catering u acara/pesta... .terima catering paket ato ongkos masak saja hub: 0341-7688890 ato 081945330605. MP JUAL : Water Heater+Shower Baru Gres 650rb Saja. T.087859444129 MP JUAL : Susuki SATRIA FU 2007 wrn hitam strep orange pelk 2 set (pelk stndard n pelk almunm ruji) baju/tempong 2 set kondsi d jamin tdk kecewa hub 03417310730- 081805180514

MP JUAL : Dikontrakan Tempat Usaha Pinggir Jalan S.supriadi (Depan S.supriadi Gg 2) Ukuran 3x9 M Harga Nego, Hub 03414333882

MP JUAL : Mazda Wtrplay 97 Biru Metalic (Bukan Ex,Taxi) Milik Pribadi, Mulus Siap Pakai,hrg 43Jt Hub Kevin 0852195350499

MP Cari : PRT tdr dlm, usia +/-50th, sht jsmni/ rhni, ju2r, brsdia bkrj dgn baik, d tmptkn d Mlg-yg brminat hubgi 089614973289

MP CARI : Jodoh Gadis Chinese,Kristen,Setia, Jujur,Tanggung Jawab,Tidak Matre Hub Michel 083835547925

MP Jual : Tanah kavling siap bangun. LT 85 ( 8 x 10, 54 ), SHM,IMb, Lingkungan nyaman aman cluster, Lokasi jl besi Sulfat Hrg 2,8 jt permeter.. Hub 081555621537

MP JUAL : RMH LMBH DIENG BNGUNAN BARU,LT215M2 LB325M2,4KT 3KM,STRATEGIS,HRG 2,4M NEGO,SHM,HUB 085608766656(TP)

Mp cari : Tentor mat fis kirim lmr,fc ijazah n ktp ke email pusposuwito@rocketmail.com

MP JUAL : Tabung LPG 3KG Rp. 130Ribu Diantar u/ wilayah Kota Malang hub: p Sugeng candi agung4/20c 082231289547

MP JUAL : Anakan Arwana Jual Borongan 1 Jt / 10 Ekor atau 125rb Per Ekor, Panjang 20 cm Hub Suprantono 085646609477

MP JUAL : Baleno 2003 Hitam,Mulus,N Kota,Lengkap Langsung Pakai, H-73Jt Hub Kevin 08521935044

MP JUAL : Rmh mungil di Pdwangi Royal 55/112 Jl.Simp Sulfat 2kmr SHM. Hrg 475jt nego hub 6276787

MP JUAL : Daster,babby doll, gamis, baju anak ecer maupun grosir pasar kebalen segala ukuran hub: 087701633239 safii.

MP JUAL : KOTRIK 4X4 TH 80 STNK P(banyuwangi) S/D 2019 PKE POMPA BENSIN CDI PORTER SKOK KAYABA NITROGEN PELEK CELONG BAN EXTRAGRIP HRG 27JT NEGO hub 083834182879 MP Jual : 0ven pengupas plastik ukrn 3m X 80cm X 1m & ukrn 1m X 80cm X 1m dn mesin pmbuat biting pke dynamo-hrg nego bs hubgi No. 081 805 062 285 MP JUAL : Honda revo tahun 2008. Mesin oke surat lengkap tp mati 2 tahun bagi yang minat hubungi 08973751592

MP Jual : Rumah 160 jutaan. 5 menit dr Sawojajar. SHM. Bisa KPR. Proses dibantu. Hub 085791015611

MP JUAL : Kredit mebel dan elektronik harian tanpa syarat. khusus pemilik usaha pasti. hub 085785278900

MP JUAL: XENIA 2011 1000cc lt deluxe plus silver, ac, vr, ps pw sensor parkir, central lock, remote, ban tebal, ori, terawat mulus siap pakai 99.5jt nego jl. simp dirgantara IV blok BV no 6 mlg. hub:0341 515 9119 sudigdo hidayat

Mp CaRI : Sales Motoris untuk produk snack jipang 082330697789 Donny

MP CARI : Admin pengalaman, usia max 35 tahun, lamaran lengkap: Pergudangan Depo Bangunan Blok A no 6. MP cari : motor honda sonic / star (1jt) hub 089603394688 MP Cari : Asisten Ptong Rambut Pria Bagi Hasil +6281252047056 MP Cari : Marketing Wanita, maks 27thn, min SMA, Gaji pokok + Bonus, Lamaran lgsg ke jl. Simpang Borobudur atau sms Biodata ke 087759687075 MP CARI : JODOH gadis chinesse 35 th kristen jujur, setia, pengertian tidak matre. hub michael: 083835547925 MP CARI : Pekerjaan di Jakarta yg ada mes kerja di pabrik, pengalaman kepala gudang hub michael: 083835547925 MP CARI : Guru Menggambar untuk Sekolah TK & Ekskul Komputer Jl. Bandulan If/35 Mlg (0341)3151017 / 085933126945 MP CARI : Cari Jodoh Gadis Chinese Max 35, Kristen, Pendiam, Jujur, Pengertian, Tidak Matre, Sabar, Setia. hub: Michael (083835547925). MP CARI : Cari Pekerjaan di Jakarta yang ada Mess, Gaji + Uang Makan + Lembur + THR Bukan Sistem Kontrak. MP CARI :Dealer Motor Honda Membutuhkan Salesmen Gaji, Insentiv, Bonus Hub:Dedy 082231177769 MP CARI :Fotografer ramah dan baik utk angkat karier model saya. Hub Nova 081945747618


IKLAN BARIS MALANG POST

17

• Iklan Baris: Rp 25.000,-/baris (minimal 2 baris), • Iklan Dagang/ Umum: (Warna) Rp 50.000,-/mmk,

IKLAN TEPAT

(Hitam putih) Rp 40.000,-/mmk, • Halaman 1: Rp 100.000,-/mmk • Iklan duka cita/ Sosial: (Warna) Rp 25.000,-/mmk, (Hitam putih) Rp 20.000,-/mmk, • Iklan Halaman 1 & Kreatif : Tambah 100%, • Advertorial: (Warna) Rp 35.000,-/mmk, (Hitam putih) Rp 30.000,-/mmk, tambah PPn 10%

SENIN, 23 MARET 2015

MALANG MOBIL - MOTOR DIJUAL cepat timor DOHC 97 Pjk pnjang, AC, MP3, Racing, Ban biru . Hrg. 44,7jt Nego. Hub. 081 999 011 651 dan 081 7009 4414 BG-20/04 • Daihatsu • Jual Daihatsu Sirion 09 Tipe D Plat N (kota) , A/T , TP , ex wanita tgn 1 nego HUB. 08123300980 BG-14/04 BUNGA 0% Khusus Pick up DP TERKECIL pick up 7 Jtan, Ayla 14 Jtan, Luxio 23 Jtan, Xenia 22 Jtan, Terios 32 Jtan, Sirion 22 Jtan. Hub Hendri 081246359287 dan (0341) 2384414 BG-13/03 MARET CERMAT, Xenia 9jt-an, Ayla 15 jt-an, Grandmax 7jt-an, Terios 33 jt-an, Pick Up 8jt-an, Luxio 22jt-an HUB: Bunga tlp. 081259363775 BG-2/11 Bu-Jual Cepat Mobil Daihatsu Classy’90 Mesin Bagus- Ac oke Siap Pakai Harga.35 Juta(NEGO) Hub.081937718579 BG-14/03 Granmax DP 7Jt / 2,7Jt, Ayla 18Jt / 1,7Jt, Xenia 20Jt. Rani: 082232980151 BG-4/04 XENIA 05 TGN 1 ISTM. HARGA NEGO MERAH MET PEMEL DI DAIHATSU VR/PW.WDW/CD/AC KM 150RB HUB. 0341711230/ 082139504400 BL-31/01 PUSAT INFO DAIHATSU. Harga murah dan bersaing! Buktikan! Kiki Astra Malang (081 252 688 313) BG-27/2 P ro m o D ai h a t su u n t u k sahabat DP Termurah. Pickup 7jtan angs 2,6jt. Xenia angs 2,7jt. Luxio angs 3jt. Granmax angs 2,5jt. Ayla angs 1,5 jt. Terios angs 3,5jt. New sirion MC angs 2,8jt.Proses cpt cash/kredit. Tenor Max.6th. Hanif Daihatsu: 081235722766/ 0341 9627776 BG-7/11 BUKTIKAN.. Pick Up DP 8jtan, Ayla 20jtan, Xenia DP 25jtan. langsung kirim. Hendrik (0812131930990 / BB 51878396 BG-6/11 • SUZUKI • ATPM SZK murah, cepat ready Ertiga, Karimun, Carry PU, Swift, New Grand Vitara dll. Hub: 081233661033/ 087822557671 BG-26/03 Promo SuzuKi Super Murah Pick Up 8jt, Wagon 19jt, Ertiga 19jt, Dp & Angsuran Bisa Nego, Full Bonus Tlp. 081320086688/ 085100684900. BG-20/03 Gebyar imlek , Ertiga, Wagon, Swift, Splash, APV, Carry. Disc. puluhan juta. Free: KF,S. Visor, sensor parkir. Tika (085755000667/ 081334329777 BG-15/03 Promo Ertiga Wagon, Swifi, Splash, Apv Carry, Disc Puluhan Juta, Free:KF, Side Visor, Sensor Parkir, Dll, Sulaiman 081235146235/085100186696 BG-12/02 Gra t is k o n s u l t a s i k r e d i t ; Ertiga, Wagon R, pick up dll. DP/ angsuran terserah anda. Hub: Hadi (085239073708) / BB: 2142A723 BG-17/01 Suzuki Ertiga DP 19JT, Wagon 19JT, Pick Up FD 19JT 085101686743/ 082232374466/ BB 7DBF624F BG-7/01 N e x 1 1 0 cw u m R p 5 0 0 r b Angsrn 514000 x 36 Titan Cw Um Rp1500000 Angsrn 535000 x 36 Satria New 150F UM 3JT Angsrn 757000 x 36 Hub Agus Telp/sms : 087859071390 BG-15/10 “ P ROMO SU Z U K I D IS C O N SUPER BESAR” APV, Swift, Sx 4, Pick Up, DP & Angsran termurah Hub. 085649806900 BG-31/10 • TOYOTA • Dijual mbl Kijang Kapsul thn 98 wrna biru metalik plat N kab. , AC dobel blower, sentra lock tape. Pajak panjang atas nma sndri. Hrga Nego. Hub. 087 859 09 3414 BL-18/03 tanah DIJUAL Tanah L.450M Di Desa Kedungrejo 2 Km. Dari Sawojajar Pinggir Jalan. Cocok U/ Rumah/Usaha. H-650/M, Nego. Hub P.Sugeng 0341-9325632/08179661385 BG-14/03 DJL Tanah Lokasi Singosari, Tasikmadu, Karangan Krangploso Rp.800 Rb/m,HGB, SHM, AJB Hub:Rahman Telp.0341-450356 /081233086801/ 087859464434 BG-7/03 Tnh Dijual 6x15 Shm Nego Jl.Karangjati Genengan Pksj Hub. 081333386434 - 082139868064 BG-12/4

KONTRAKAN DiKontrakan Rumah type 36 Jl. Danau Maninjau dalam IV/ BIEI7 PDAM, 900watt, 3 KT, 2 KM. Hrg 12 Jta/thn (nego). Hub: 081 252 025 554 BG-25/3 DISEWAKAN/Dikontrakkan Bangunan 2Lantai Cocok Untuk Usaha/Kantor Tempat Strategis Jl.Laksda Adi Sucipto Hub.03418489177/085755273670 BG-10/3 RUMAH DIJUAL rmh ditengah kota Malang dibawah hrga normal, type 36 dan 40, IMB, SHM, Harga 195-205 Jta. Letak blkang Goedang Oleh2. Jl. Tenaga Baru 2/ Lewat Jl.Karya Timur Gg 4 Kec.Purwantoro, stok terbatas, tnpa perantara. Hub. 0822 4070 9999, 081 555 629 999, 081 333 482 008. BL-23/03 Perum Viqui Uniqe Residance Dieng Malang Dekat Unmer Info Hub. 082245396669 - 085649398880 BG-4/04 Dijual rmh Jl. Kelud No.51 SHM, LT.472m2 LB: 300, KT.4, KM 3. Fas. Lngkap. Hub. 081333260672. Harga Nego. BG-26/03 dijual rmh SHM LT.440M LB.140M tepi Jl. Raya Pakisjajar Malang. Hrg 700jt. Hub.08569093355 BG-21/03 Jual Cpt Rmh SHM Kemirahan II Lt. 77 Lb. 150, 3 Kt, 2 Km, Lok Strgis Siap Huni Hub. 08179656838/ 0341-498012. BG-20/03 DIJUAL rmh kawasan elit SUHAT, dkt UB, UMM, lokasi prumahan keamanan 24jam LT 85, B70, 2KM, 1KT SHM, bisa KPR tinggal msk, 1 grasi mobil. Hub. 087859322015 (Riki) BG-16/03 Dijual Rumah Permata Jingga LS 105 dan 2 LT Dengan Isinya lengkap Harga 1,5 M Hub.081558087074 dan 085100929901 BL-15/02 Dijual rumah cepat Tanpa Perantara(sertifikat hak milik), alamat Jln Soekarno Hatta Perumahan Permata Jingga blok.Anggrek I,Nomer 22(Malang-JawaTimur).Type 75 Luas tanah147 m2, Harga nego. CP: 081945351872/ 085349442782 BL-17/02 Rumah dijual + tanahLt 435m2/ Lb 155m2 Jl. Warinoi Timur V Sulfat SLTN Srtfkt SHM 2Lt, 3 Kmr Tdr, 1 Kmr Mnd dlm + bathup, 2 Kmr Mnd Luar, R. Tamu, R. Klg, Dpr, Musholla, Lt Granit, Carport, Tmn. Hub 085646650151 Hrg 1,3M Nego BG-13/03 DIJUAL Rmh Perum Bumi Mondoroko Raya GQ1-24 LT/ LB:65/36 Hub 081233597934 BG-12/03 Dijual rmh Araya Blok GG (2 Unit/Baru) LT/LB : 200/150m2. . # V i l l a P u n c a k T i d a r L T /L B : 144/80m2.#Pnc Dieng Blok JJ LT/LB: 334/220m2 #Villa Puncak Tidar LT/LB : 149/100m2. #Pandanwangi LT/LB : 134/80m2. #Perum Mondoroko (Baru) : 21 Unit. #Rmh Jl.Tidar Sakti LT : 527m2. #Dijual Ruko di Soekarno Hatta : 5x22 (3 Lantai). HUB : Global Rid’s Property. Tlp 03417833330 / 0818382385. BG-15/11 MORE INFO, Mau info jual-beli RUMAH, TANAH, swcond ataupun baru, kami agen dibidang property bs memberikan solusi. Info lbh lnjut hub. 085852871637/ pin 7ECB9104 BG-12/03 DIJUAL Rmh Perum Bumi Mondoroko Raya GQ1-24 LT/LB:65/36 Hub 081233597934 BG-12/03 Dijual Rmh dg 2KT, 1KM, Rg. Mkn, Dpr, Rg. Tamu. LT: ± 85m2. Lokasi: Karang Waru Rt.03 Rw.10 Singosari. Hub: 087838306261 BG-9/01 Jual Rumah Lt 62, Lb Full, Tingkat. Bawah R Tamu Dan Garasi. Kt 2 Di Atas Pln 900w. Sanyo Shm 081945399899 BG-20/12 Dijual rmh Bukit Dieng Permai Lt/ Lb 451/300 SHM, #Rmh Jl. Simp. Teluk Grajakan LT/LB.126/48m2, SHM.#Rmh Jl. Tmn Borobudur Indah LT/LB.198/180 m2, #Ruko Jl. Laks. Martadinata LT/LB. 150(5x30) SHGB, #Rmh Jl. Raya Kepuh LT 165, SHM. Hub: Global Rid’s Property. Tlp 0341-7833330/ 0818382385. #Tempat Usaha Disewakan : Ruko di Letjen Sutoyo , Luas : 4x16 (4 Lantai). #Jln S.Priyo Sudarmo : Luas : 24x20. HUB : Global Rid’s Property. Tlp 03417833330 / 0818382385. BG-30/12 Guest house FENDI’S Guest House Jl. Kawi Atas 48 fasilitas lengkap mulai 290 Rb/Hari Net Telp: 0341 551359 atau 082299000948 Special Rate utk Travel&Coorporate. FreetWifi BG-18/04

Guest house BARU, HASANAH GUEST HOUSE DG FASILITAS LENGKAP HARGA MULAI 175 RIBU/HARI ATAU 2,5 JUTA/ BULAN. HARGA SPESIAL UNTUK TRAVEL & COORPORATE, HUB: 081335339580, (0341) 491010, WWW.GUESTHOUSE MALANGRAYA.COM BG-13/03 Guest House Amalia Jl. Mer­babu 18 Mlg 349660/Htl. Armi Jl. Kaliurang 63 Mlg 361001/Htl.Monalisa Jl.Ry selekta 44 Batu 592676 BG-13/02 Bandoeng guest House Jl. Bandung No.20 Malang/ www.bandoengguesthouse.net/ bandoengguesthouse2012@ gmail.com/ (0341)551824 BG-30/10 OMAHKOE GUEST HOUSE jalan Bendungan Sigura-gura 4 no 1 malang. Telp (0341)556244 BG-7/10 GITA HOMESTAY Jl D. Gita Sawojajar Mlg. 600 Rb 1 Rmh. 5KT, 2KM, Hot Shower, R.Tamu, R.Makan, LED, Dapur, R.Sholat. 085859709236/ 9999527/ 0818384771 BG-2/11 LOWONgan Di Butuhkan Salesman Minimal SMA, Pria, Max 30 thn. Lmrn Krm Ke Pondok Blimbing Indah B7 No. 5 Malang BL-22/03 Di Cari Pembukuan Ringan Wnt Tls Bgs dtg Ke Jl. Brigjend S.Riyadi 45/1-2 MLG BL-18/03 Dibutuhkan Marketing, Supervisor, Cook, Steward/Cleaning service kirim surat lamaran ke d’kelk bakeryXresto.Raya Langsep 62 Malang BL-15/03 Dibutuhkan Barber Untuk Babershop Baru Di Jalan Dhoho,Kediri. Gaji Menarik Syarat: Pria Max 32,Customer Driented Calon pelamar bias sms ke Bintang di nomor :082233813300 BL-14/03 Dicari tukang pijat refleksi priawanita pengalaman tidak di utamakan hub :085101378811 BL-14/03 BUTUH Segera!! Tukang las berpengalaman utk reklame. Lamaran kirim ke Jl. Kalimantan 5 Mlg BL-12/03 Dibutuhkan Karyawan /I Jaga Toko Daerah Sawojajar/Arjosari Segera Hub. Bp.Zain.087851799 08.082255212180 BL-8/03 dibutuhkan sales counter dan admin, SMK/sederajat menguasai MS office multishop, Ruko Grand Suhat No 31-32 . Hub 085234350606 BL-7/03 DCR krywti Toko&Bakery, SMA Sdrjt, Lam lgkp krm ke Toko Kota Baru, Pasar Besar 17 Mlg BL-17/03 DIBUTUHKAN segera 3 stylyst dan 3 capster berpengalaman. Di Apple Salon Jl. Danau Toba Blok C No.3 Tlp. 0341 2115758 (Mbak Sisi) BL-15/03 carteran Cateran Pick UP Dalam Kota/ Luar Kota Hub 081354109046 Jl.Raya Kapisraba J11 No.04 Sawojajar 2 Malang BG-20/12 KARTU KREDIT Bantu tUtup k.kredit/kta hy byr 30% lunas 100%,LEGAL tinah 081281539552 BL-12/02 dana tunai BUTUH Dana Cepat+Terima Gadai Titipan Laptop/Hp/ Kendaraan+BPKB Jl.Bendungan Sutami 33 B Sumbersari Telp.03417359448 BG-10/03

RUPA-RUPA Butuh Dana?jaminan BPKB. Terima Bersih tanpaPotongan admin,Proses cepat,cair tinggi hub: 089634418897 Telp/SMS. Juga terima jaminan SHM BG-14/03 Butuh biaya sekolah, renov rumah ,modal usaha? Kami solusinya, jaminan BPKB Motor/ Mobil dan SHM.Bisa TO Hub. 081 945 353 338 BG-1/04 Ready madu super murni tanpa tambahan, yg prosesnya tanpa di peras tp di tetesin langsung dari sarangnya, jd tanpa efek samping... minat hub: 085852871637, Pin: 7ecb9104 BG-20/01 BERKAH JAYA AC, service AC kulkas, mesin cuci, wtr heater, pe­ ngering dll. Jl. Panji Suroso No. 8E 0341-5334555/ 081937986494 BG-30/12 AERRO Laundry & SERVICE spesialis cuci sofa, springbed, kursi kantor, karpet, karpet permanen, gordyn, jok mobil, obras karpet dll. SERVICE: AC, Mesin Cuci, Water Heater, Kulkas, Sanyo dll. Melayani kantor & rmh tngga. Hub. 0341-7077 376/ 081333428352. Sms/WA: 085646604841. PIN: 754B330F. ruko sulfat boulevard kav. I BG-26/12 Di Cari mitra kerja dirmh lem benang teh celup dpt 10 box Rp 500rb, 100box Rp 5jt + komisi blnan. Dicari Tv, Lcd, Led, Kulkas, Msin Cuci, Ps2,Laptop, Mebel melayani Tukar Tambah Baru Hub: 082292290099, Pin BB7D4279E1 BG-7/3 Jual-Beli Dan Tukar Tambah Barang Elektronik Tv, Dvd, Led, Kulkas Dll Jl.Sukun Gempol Marga Bakti NO 35 Telp 03417021089/085649861563 BG-18/04 Sofa & SpringBed anda kotor? “THATA LAUNDRY’’ solusinya. Spesialist : Cuci sofa, Springbed, kursi kantor, karpet permanent, gordyn, jok mobil dll. Siap melayani dgn hasil yg maksimal & memuaskan 24 jam nonstop/ hari libur tetap buka. Office: Jl. Teluk Bayur 61 Malang. Hub: 085101822506 – 085100418889 (085645478106 ,WA) BG-26/12 SKAFOLDING Sewa dan Jual Ready Stock, Barang Bagus Siap Pakai, Pipa Tebal Siap Kirim Malang dan Sekitarnya Hub: 465239/ 087855771440 BL-14/03 Dunia aki agen resmi GS Astra & incoe AsrtJl. Raya Sawojajar No. No.107 B (Gapura VII) Malang. Telp 0341-7729977 / 082233448339. Melayani: tkr tmbh aki bergaransi BG-25/03 Terima Pesanan Kitchen set, Almari, dan aneka mabel kus­tom, wallpaper dan korden, hub 081­805029306/ 0853290908058/ 2670A02C, Jl Sugriwa 5A 19 Sawojajar 2. BG-13/03 MAHKOTA JAYA BHAKTI menyediakan brbgai mcm karet kaca mobil body part/kaca mobil, asesoris mobil, karet2 tehnik & industri ssuai kbtuhan Anda. Jl Pahlawan 8 Balearjosari (dpn Adiputro) Hub: 0341-474783 / 08885581600 BG-14/5 ANda bth interior rmh, kntr, hotel mlpti: Gorden, vitras, spending, wallpaper, vertikal & horisontal Blind, karpet, kasa nyamuk, taplak meja, canopi tanpa di las (New Produk). Hub: Galery gorden jl. Ranugrati 33 / ssawojajar (0341) 6358 666 / 726960 BG-26/12

RUPA-RUPA

TOUR & TRAVEL

Anda sdg bgn rmh? Plafon anda berjamur, jebol? Wallpaper anda rsk, sobek? Saatnya anda beralih ke plafon PVC Warren. Aman, ringan, hemat, anti rayab, indah & modern. Bermacam motif & wrna. Trm pemasangan. Hub distributor area mlg Cahaya Fajar : 03418489177/085755273670 BG-2/01

JAGUAR TRANS Jl Ter Danau Kerinci 2C-4. Air Port Shuttle Juanda Mlg-Sby PP, Mlg-Perak PP. Carter-Tour Wisata -Rent Car Tdriver 753236/082333711779/08 1333322779 BG-28/10

P ra t a m a a h l i s e d o t W C melayani sedot WC , got buntu dll. JL.Dirgantara VI B no.23 Sawojajar Mlg. Tlp 0851 0263 0312/ 0851 0064 7878. Hr libur tetap buka. BG-27/11 CV. abadi mlyani kuras WC & sluran buntu tangki plg bsr 5000 liter buka 24 jam Hub. Jl. Lombok / Yulius Usman Gg. 3/216 Mlg Tlp. (0341) 329517, hari libur tetap buka BG-07/12 KULINER WARUNG NDORO STEN Jl. Selat Karimata E-6/1 Sawojajar. Menu Special bebek biyen,lomie & bakmie. Hrg special,tmpt nymn,strategis bs psn antr. Hub 081945784333 BG-3/11 Depot Maninjau sedia ma­sa­ kan Jawa & madura mnrima p­s­nn nasi Bung­­kus, rantang, ko­tak, ku­ ning, tum­peng. Buka se­tiap hari mulai 05.30. Jl. Danau Ma­nin­­jau No. 91/ 711842 BG-31/12 BIG BURGER Jl. Soekarno Hatta 501, Telp. 404851, Sedia: Aneka Burger, Spaghetti, Makanan, Minuman Lainnya, Tersedia juga tmpt Seminar, Meeting, Event, Gathering & Birtday. BG-14/12 UMRoH U m ro h H e m a t “ P e r s a d a Indonesia” berangkat 5x perbulan, dibimbing Ust. Zainur Rozikin. Langsung Madinah. Jl. Soekarno Hatta Indah Kav.2/ No.9 Mlg. Hub: 0341-9319323, 405385, 08775991991 BG-12/12

Airlangga Rencar.com (0341716458/085100056458/ 081386458) Menyewakan Mobil Penganttin,Tamu Vip&Travel Malang-Surabaya/Juanda(PP),Dengan Driver Pengalaman,Sabar dan tidak marokok, Alpard, Vellfire Camary,Marcy, F ortune , I nova , A vanza , Hiace, Bus, dll. Jl.Danau Toko El-27 Malang 24 Hour Hotline:08177301000 BG-15/10 “YONO TRANS” Mlg-Sby-Prk PP. Bondowoso 1B Mlg 0341-2194639/ 081334614154 .Tiket Pesawat/ Laut, Tour Wisata, Rent Car BG-30/12 Sriwijaya Abadi sewa mobil + sopir drop charter. Travel Mlg – Batu – Juanda Sby PP 80rb, Innova, Avanza, Xenia, Luxio, Mobillio, ERTIGA. Hub: 085100139555 / 082335585758 BG-15/10 airlanggarentcar.com (0341-716458/ 085100056458/ 081838 6458) menyewakan mobil pngan tin, tamu VIP dan travel mlgsby/ju­an­da(PP), dgn driver peng­ alaman, sabar,tepat waktu, & tdk merokok, Alphard, Velfire, Camry, Mercy, Altis, Fortuner, Innova, Avanza, Xenia, Dll. Jl. Danau Toba E1-27 Mlg Hotline: 081 730 1000 BG-26/10 SURYA TOUR & TRAVEL PUSAT NYA TRAVEL SGL JU­R USAN Me­layani Bis mlm, Pswt, Kapal laut, Carter mbl, pkt ke sgl juru­san. Jl. Trunojoyo 10 E telp. 0341-354117. Web­site: www. su­rya travel. com. BG-29/11

TOUR & TRAVEL

H 8 R RENT A CAR & Bromo Sunrise Tour,Solusi Carter Mobil Di Malang-Batu, Antar/Jemput Bandara Juanda Hub: 08179619599/ 081233197198/ 081333205678 Pin BB :24D2C656 Driver Tidak Merokok,Sabar Dan Baik. BG-19/06

Venus Tour & Travel Harian, Mingguan, Bulanan.Pembayaran cash dan kredit/visa master. Jl Galunggung 86 B/7747474/ 081555888385 BG-11/10

Sanjaya Rent Car sewa m obil+supir:veloz,innova,avanza, dll.Carter sgl jurusan.Hub:08133 2241024/082132620024/08968 7298415 BG-15/10

LOWONGAN Dibutuhkan segera untuk Resto baru Jl.Pahlawan Trip Malang: 1. Waiter & Waiters 2. Cleaning Service Dengan kualifikasi: n Jujur n Ijazah minimal SMA/SMK sederajat n Berpengalaman menarik Interview/ lamaran ke Jl. Pahlawan Trip No. A-5 (gedung putih depan apotik Pahlawan Trip CP: Bpk Imam (081359161206)

TOUR & TRAVEL STASIUN TIKET. Solusi Penjual tiket transportasi dengan harga ter­ murah dan pengiriman paket kilat se-Indonesia. Hub: Jl.Trunojoyo 46 F-1 Malang. Telp 0341-322777. web­site: www.stasiuntiket.com BG-29/10 “BOROBUDUR TRANS” “Pen­­jor” = mlg-dps PP “Bu­ana” = mlg-blt, TL Agung Tre­­n­gg­­alek PP “Surya”= mlg-jem­­­ber PP 346966 / 359155/ 7751155 BG-30/10 terapi Therafis head stroke 3 time / week. Phone 087853214442 (In English) BL-7/03 pengobatan PENGOBATAN alternative pijat refleksi mngobati sgala sgala mcm pnyakit, stroke, darah tinggi, kanker dll Jl. Kbnsari 2 skun (dpn Gg. salak) T. 0341­4 333882 / 081234847030 BG-04/03 PIJAT Heboh..Pijat+Jamu Herbal Untuk Capek” Dan Aneka Penyakit,Bisa Sharing Aneka Persoalan Hidup Anda.Terapi Di Rumah Anda,Biaya? Gratis..tis..tis Hub: Koh Lukman 085205049099 Jam 08.00-16.00 Saja Tiap Hari BG-15/03 Milenium Massage dgn Tenaga Wanita Muda Profesional Khusus Panggilan Ke Hotel Hub : 085774410568. NO SMS. BG-24/3 Terima Khusus Panggilan Pijat Capek. Therapy, Urat, Diutamakan Tamu Hotel SMS: 089625477202 BG-14/02 Iman Pijat Refleksi Seluruh Badan + Kaki 60 Rb & Totok Aura Wajah Terapi Telinga + Lulur . Tenaga Pria Bs Dipanggil Iman: 087859256377 BG-28/1 KOMPUTER Kredit Laptop/ Komputer, Hu b:085853874151/082140703452/817 4510/564537.Infomedia Komputama. Jl Galunggung Ruko Blok 58m BG-27/10 CENTRA COMPUTER –TOS­HIBALENOVO-ASUS- Spe­sialist Store Toshiba N at kasir, Finger Print paling murah kualitas ter jamin..!!! ISI TO­ NER Mulai 55rb, bisa Infus GRATIS, Ambil antar service. Hub. Jl. Panjaitan 111 Mlg telp. 576593- 9037898 BG-31/10

mendesak

Melamar hari ini besok kerja Perusahaan baru berkembang, bergerak dalam bidang kese­hatan membutuhkan tenaga kerja antara lain:

1. Projeck Manajer 2. Asisten Manager 3. Administrasi 4. Gudang Kriteria Pria/wanita max 27th Pendidikan SLTA sderajat D, S1 Tidak dlm kerja/kuliah

Penghasilan training 1,2 jt/bln Datang langsung interview ke NCC. Samco Group Jl. Cengger Ayam I No. 25 A Malang (dpn SMAN 7) CP: 0341 2530068, 081944845340 (Fitri), atau 082332900955


KOTA WISATA

senin, 23 maret 2015

18

lintas kota wisata

Saling Ngotot, PCNU Mediasi ’Sengketa’ Makam

DaNONe fOr MaLaNG POSt

JUARA: Tim Banteng Muda meraih juara Danone Nations Cup (DNC) 2015 Jatim, kemarin.

Selangkah Lagi Banteng Muda ke Maroko BATU- Jawara Danone Nations Cup (DNC) 2015 Jatim akahirnya direbut oleh SSB Banteng Muda Indonesia (BMI) A Malang. BMI A berhak menjadi wakil Jatim dalam DNC tingkat nasional untuk berebut satu tiket ke piala dunia anak di Maroko, Oktober nanti. Dalam partai final yang berlangsung di Stadion Brantas Kota Batu, Minggu (22/3), BMI mengalahkan LSA Lamongan dengan skor 3-0.

BMI menyelamatkan muka Malang Raya dalam DNC tingkat Jatim ini. Masalahnya dalam pertandingan mulai babak 16 besar, hanya dua tim asal Malang Raya lolos, yakni Elang Putih Kota Batu dan BMI Malang. Sayangnya Elang Putih gagal menembus semi final dalam pertandingan kemarin. BMI yang berhasil menjadi jawara Jatim, berarti sukses mempertahankan gelar dari tahun sebelumnya. Malahan,

BMI tahun lalu nyaris menjadi wakil Indonesia dalam Piala Dunia anak di Brasil, namun di final DNC tingkat nasional kalah adu pinalti dengan tim asal Purwakarta Jawa Barat. “BMI kembali masuk tingkat nasional. Ini merupakan peluang BMI lolos ke Piala Dunia anak di Maroko nanti,” tegas Haris Thofly, penanggung jawab DNC Jatim kepada Malang Post. Dalam pertandingan final kemarin, pesta gol BMI ten-

dangan sang kapten, Marcel Andre yang gagal diantisipasi penjaga gawang lawan. M Alvin menambah keunggulan BMI melalui titik pinalti, se­telah pemain belakang LSA Lamongan melakukan handball. Sedangkan gol terakhir diciptakan oleh Dandy. Sedangkan LSA sesekali mengancam lewat serangan balik. Hanya saja beberapa peluang masih gagal dimentahkan penjaga gawang BMI maupun mistar gawang.

Partai final tersebut berlangsung dalam guyuran hujan. Meski begitu pemain BMI tidak patah semangat untuk mengurung pertahanan lawan. Begitu juga dengan LSA Lamongan begitu semangat dalam pertandingan itu. Sementara itu perebutan tempat ketiga tidak kalah sengit. Petrogres Gresik berhasilmenjadi juara ketiga setelah mengalahkan Rajawali Atase Tulungagung dengan skor tipis 1-0. (feb)

Gemulo Jadi Ajang Pameran Foto BATU-Sengketa Sumber Gemulo, Desa Bulkerto Kecamatan Bumiaji, jadi ajang inspirasi para peduli lingkungan. Kemarin berbagai foto apik bertemakan air, dipajang aktivis lingkungan hidup yang tergabung dalam Nawakalam Gemulo pada dinding Balai Dusun Cangar. Pameran ini diselenggarakan untuk memperingati hari air yang jatuh pada 22 April. Menurut Pradipta Indra Ariono, Ketua Panitia peringatan hari air, pameran foto itu dilakukan untuk mengingatkan masyarakat tentang arti pen­ting air untuk kehidupan. Selain itu, lewat karya seni fotografi ini, mereka ingin menunjukkan kondisi sumber air beberapa tahun yang lalu, hingga kondisi sumber air yang akan datang. “Dalam foto itu bisa kita lihat betapa jernihnya sumber air Gemulo serta debitnya sangat besar,

M FIrMaN/MaLaNG POSt

INdaH: Karya seni foto tentang sumber air yang dipajang dalam peringatan hari air kemarin.

hingga anak-anak bisa berenang bebas disana, tapi sekarang tidak seperti itu lagi, kita khawatir kelak kita akan kehilangan sumber mata air ini,” terangnya. Kegiatan pameran foto ini, menurut Pradipta dilakukan agar masyarakat terutama pe-

muda dan pemudi tidak apatis terhadap lingkungan. Sedikitnya ada 40 foto yang dipajang di ruangan pameran. “Kita mengajak mereka un­tuk berpikir 10 hingga 20 tahun lagi, kalau tidak kita jaga sekarang, kelak kita akan

menyesal karena tidak lagi memiliki air,” terangnya. Nawakalam Gemulo juga berharap setelah kegiatan pameran foto dan serangkaian kegiatan lainnya ini bisa mendekatkan masyarakat terhadap alam. Kegiatan memperingati hari

air ini dilaksanakan Nawakalam bersama beberapa elemen masyarakat lainnya seperti Mbatu Aji. Dalam kegiatan bertajuk Menjaga Permata Biru ini dilakukan untuk menjaga nilai-nilai kearifan lokal kesenian dan kebudayaan untuk pelestarian lingkungan. Kegiatan ini diawali dengan selamatan di Sumber Umbul, dilanjutkan dengan penanaman pohon di sekitar sumber umbul. Ada 7 bibit Pohon Bulu di tanam di sekitar sumber mata air umbul. “Hari Sabtu (21/3) kita juga mengadakan lomba mewarna, dilanjutkan dengan reboisasi di sekitar Dusun Cangar,” ujarnya. Hari Minggu kegiatan dilanjutkan dengan pameran foto, diskusi soal air dilanjutkan dengan lomba PKK serta peluncuran buku puisi mata air. Buku ini ditulis oleh 50 penulis dengan 137 puisi tentang mata air. (muh/lyo)

BATU-Mediasi ‘sengketa’ perluasan Makam Katolik di Kantor Kelurahan Ngaglik, Kecamatan Batu, beberapa waktu lalu belum meredahkan gejolak warga RW 11 kelurahan setempat. Pasalnya, mediasi berlangsung tertutup tak melibatkan sejumlah warga yang rumahnya berdekatan dengan lahan perluasan makam milik Yayasan Paroki Gembala Baik, Kota Batu, itu. Minggu sore kemarin, tetegangan kembali terjad lantaran ada aktifitas penggalian kubur di lahan perluasan makam itu. Beruntung pengurus PCNU (Pimpinan Cabang Nadhlatul Ulama) Kota Batu, turun tangan memediasi pertemuan antara warga yang pro dengan warga yang kontra perluasan, pengurus RT, pengurus RW serta perwakilan Yayasan Paroki Gembala Baik. Mediasi yang juga dihadiri Babinsa, anggota Intelkam Polres Batu, ini dipimpin oleh Gus Sirodjudin, Ketua PCNU Kota Batu. Berbeda yang mediasi di Kelurahan Ngaglik yang berlangsung tertutup untuk media, rembug yang kemarin dilaksanakan di Musholla Sabilul Muttaqin ini justru berlangsung transparant. Catur, wakil dari Yayasan Paroki Gembala Baik menjelaskan, bahwa proses pengurusan ijin dilakukan cukup panjang mulai tahun 2012. Ia menegaskan, bahwa mereka taat pada putusan pemerintah dan karena Pemkot Batu sudah memberikan ijin perluasan makam tersebut, maka mereka melakukan pemakaman kedua pada Minggu (22/3) kemarin. “ Kalau mengenai tidak adanya stempel wali kota, kami tidak tahu, kami dapatnya sudah begitu. Kalau belum distempel bukan masalah kami, tapi itu urusan pemerintah,” ujarnya. Dalam foto kopi SK Wali Kota nomor 180/327/ kep/433.012/2014 tentang Pemberian Ijin Lokasi Pemakaman Umat Katolik Paroki Gembala Baik, Kota Batu memang belum dilengkapi dengan stempel wali kota. Catur pun mengatakan bahwa seluruh perijinan sudah dilakukan sesuai prosedur. Mulai dari ijin warga, hingga rekomendasi dari ketua RW setempat, serta dari kelurahan dan dari Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang. Jika ada kekurangan persyaratan, dia sebut, sudah pasti Pemkot akan meminta kekurangan tersebut. Bila ada kesalahan, sudah pasti Pemkot juga tidak akan memberikan ijin terhadap perluasan makam tersebut.“Kami sudah melaksanakan sesuai dengan SK dan itu sudah legal,” tegas Catur. Handoko, wakil dari Yayasan Paroki menambahkan, bahwa niat untuk kembali mengurus ijin perluasan makam justru datangnya dari warga.“Begitu ditolak warga, lahan langsung saya tanami pohon. Dan pengurusan ijin warga pun bukan kemauan saya, tapi warga yang di sini yang mau, waktu itu ada sekitar 26 orang yang memberikan ijin, salah satunya saudara Eko. Jadi pada dasarnya bukan saya,” ujar Handoko. Pernyataan Handoko tersebut, langsung dibantah Eko dan Bai, warga yang ikut dalam pertemuan kemarin. “Kalau yang meminta kami, jelas bukan. Justru Pak Handoko yang meminta bantuan kami, kami pun membantu karena kemanusiaan, saat itu terkumpul 26 tanda tangan warga, setelah itu saya serahkan ke Pak Handoko lagi,” ujar Eko. Ia tidak begitu tahu, ketika ada tambahan beberapa nama warga dalam penggalangan tanda tangan. Termasuk beberapa tanda tangan yang diduga dipalsukan, dan tidak diketahui oleh warga yang tertera dalam daftar warga yang setuju. (muh/lyo)

M FIrMaN/MaLaNG POSt

MEDIASI: Suasana mediasi yang mempertemukan warga, Yayasan Paroki dan pengurus RT RW.

Coban Rondo Tujuan Wisata Alternatif yang Kian Diminati

Cari Keaslian Kembali Menyukai Wisata Alam Obyek wisata alam, nampaknya kembali diminati wisatawan walaupun dalam beberapa tahun ini dijejali oleh obyek wisata buatan. Fakta itu bisa dilihat di areal Coban Rondo, Pujon, Kabupaten Malang. Selama liburan dua hari, Sabtu dan Minggu kemarin, ribuan pengunjung memadati di wana wisata milik Perhutani ini.

Sejak pukul 10.00 hingga pukul 15.30, pertigaan Desa Pandesari Kecamatan Pujon tepatnya di monumen sapi perah, kendaraan wisatawan baik itu jenis mobil pribadi, puluhan unit bus hingga mere­ ka yang mengendarai sepeda motor, harus antre untuk bisa melintasi jalan masuk menuju pintu gerbang Coban Rondo. Bahkan, antrean ini berubah macet total pada siang hari bertepatan dengan arus balik kendaraan wistawan yang pulang dari menikmati air terjun alami itu. Kemacetan ini disebabkan oleh sempitnya jalan masuk plus ketersediaan loket tiket masuk, yang hanya sebuah. Rata-rata proses pembelian tiket ini membutuhkan waktu sekitar lima menit, dan bagi pengunjung rombongan yang naik bus, waktu yang dibutuhkan pun lebih lama. ‘’Kami memang tak me­ nyang­k a pengunjung pada hari ini (Sabtu, 21/3) akan

sebanyak ini,’’ujar Susilo, seorang petugas wana wisata berlokasi sekitar 10 Km arah barat jantung Kota Batu ini. Diliat dari plat polisi kendaraan pengunjung, mereka tidak hanya datang dari Malang raya saja, melainkan justru lebih banyak dari Surabaya, Gresik, Sidoarjo, Probolinggo hingga Jember. Sementara rombongan yang naik bus, ada yang dari Solo, Semarang dan Yogjakarta. Tak hanya wisatawan pelajar, namun juga dari instansi swasta seperti perbankan. ‘’Kami sengaja ingin berlibur ke Coban Rondo, karena selaian masih alami, udaranya sangat sejuk dan bersih se­ hingga nafas kita terasa plong.

Sebelum ikutan mandi air jerni nan alami, kami bisa bebas berolahraga mulai dari jalan kaki, lari bahkan mengayuh sepeda yang kesemuanya bisa dilakukan di areal wisata ala mini,’’terang Joko, yang berlibur bersama teman-teman kantornya BCA. Lain lagi dengan wisatawan asal Gresik, Andre Hasan yang mengaku sudah sering berlibur ke Kota Batu.’’ Ada kejenuhan bila berlibur ke Batu, selain obyek wisatanya lebih didominasi buatan, juga dihadang ke­m acetan arus lalu lintas mu­lai dari Lawang, Singosari hingga naik ke Kota Batu sen­diri. Itu belum pulangnya pasti juga macet, dan kalau ke Coban Rondo ini kami bi­

sa lewat Jombang, arus lalu lintas lancer dan sepanjang perjalanan bisa menikmati nuansa pedesaan,’’papar pemilik sebuah supermarkert ini. Coban Rondo, walaupun sudah hadir puluhan tahun lalu, namun kondisinya sekarang sudah berbenah. Kawasan luas yang dipenuhi Pohon Pinus, Akasia, Beringin, kopi dan rumput gajah dan la­ ding sayuran ini, dipastikan akan menjadi tujuan wisata alternative yang menggiurkan sembari berlibur ke Kota Batu. Usai pembelian tiket, pengunjung diajak mampir menikmati Kebun Anggrek, latihan memanah, ada pula petak umpet di areal Labirin dan outbond maupun bersepeda.

Setelah puas, pengunjung beralih melanjutkan perjalanan ke air terjun. Di tenga per­ ja­l anan ada suguhan bumi perkemahan penuh dengan tenda-tenda plus ragam aktivitas mereka. Sayangnya, jalan menuju kawasan air terjun aspal jalan-

nya tak begitu mulus, bahkan banyak tikungan jalan yang justru sulit dilintasi bus-bus besar walaupun pada akhirnya bisa pengemudi bus bisa menakhlukannya. Selepas areal parkir, pengunjung bisa bermain dengan monyet-monyet yang sengaja dilepas bebas.

‘’ Kami sengaja menikmati kejernihan air coban ini, dengan mandi dan bermain bersama anak-anak. Tak perlu mandi di air terjunnya, tapi cobalah mandi di sungai yang penuh bebatuan itu, luarbiasa,’’ujar Ariyanto, menggigil kedinginan. (lyo)

SaMSuLIyONO/MaLaNG POSt

KEMBALI ke ALAM: Tak peduli airnya sangat dingin, namun pengunjung Coban Rondo menyempatkan menikmati kejernihan air terjun itu yang meluber ke sungai.

REDAKTUR: SaMSuLIONO/SrI NuGrOHO, LAYOUTER: kurdI


senin, 23 maret 2015

19

lintas kabupaten

Tanah Belakang Sekolah Rawan Longsor, Siswa Cemas BNN KabuPaten MalanG For MalanG PoSt

SEMINAR: BNN Kabupaten Malang ketika melakukan kegiatan seminar tentang P4GN kepada masyarakat Kelurahan Cepokomulyo, Kepanjen.

BNN Ajak Dialog Toga dan Tomas tentang Bahaya Narkoba MALANG– Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Malang, kembali mengadakan kegiatan pencegahan dan pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba (P4GN). Kegiatan berbentuk seminar itu dilaksanakan di Kelurahan Cepokomulyo, Kecamatan Kepanjen. Kegiatan tersebut, diikuti 50 peserta. Mereka terdiri ber­­bagai elemen masyarakat. Seperti tokoh agama (Toga), tokoh masyarakat (Tomas), Babhinkamtibmas dan beberapa peserta dari tim penggerak PKK. Serta menghadirkan Kepala Puskesmas Kecamatan Kepanjen, dr Wahyu Widiyanti sebagai nara sumber.

Dalam pemaparannya, Wah­ yu Widiyanti memberi penjelasan narkoba dari sisi medis. Mulai dari pengertian, bentuk serta efek yang ditimbulkan dari bahaya pengaruh narkoba. Ia menegaskan bahwa penga­ ruh narkoba sangat berbahaya. “Beberapa waktu lalu di media massa marak memberitakan kecelakaan mobil yang pengemudinya disinyalir usai mengkonsumsi narkoba jenis LSD. Memang salah satu dampak da­ri penyalahgunaan narkoba tersebut adalah timbulnya ha­lusinasi. Namun selama ini seringkali pengendara tidak me­nyadari apa yang telah di­ la­kukannya. Bahwa ia telah me­l akukan suatu kesalahan

yang membahayakan orang la­in, bahkan sampai meninggal dunia,” terang Wahyu. Suwadji, Camat Kepanjen, yang hadir dalam seminar tersebut juga mengatakan, aktifitas peredaran gelap narkoba sudah dalam tahap mengkhawatirkan. Apalagi sudah mulai beredar ke anak-anak sekolah. Karenanya layak jika pemerintah menyebut kondisi saat ini Indonesia sedang darurat narkoba. “Kejahatan narkoba sungguh luar biasa, baik dampak atau pun peredarannya. Karenanya untuk menanganinya harus melakukan langkah-langkah yang luar biasa. Kita tidak bisa mengatasinya sendiri,

melainkan perlu kerja sama serta menjadi tanggung jawab bersama. Baik pemerintah maupun keluarga, bahwa ini adalah suatu masalah yang mesti diselesaikan,” jelas Suwadji. Kasi Pemberdayaan Masya­ rakat BNN Kabupaten Malang, Prakurniawan Kusuwardhono, SH., MH menambahkan, kegiatan itu merupakan wujud elaborasi BNN Kabupaten Malang dalam memberikan wawasan ke seluruh elemen atau lapisan masyarakat. “Beberapa waktu lalu kami sudah memasuki lingkungan pelajar dan pemerintah, namun kali ini untuk pertama kalinya di tahun 2015 kami menyasar kalangan masyarakat. Kami

mengundang orang-orang yang punya kapabilitas dalam lingkungannya, sehingga diharapkan mereka akan menjadi panutan dan contoh bagi warga sekitar. Khususnya dalam mewujudkan lingkungan bebas dari penyalahgunaan narkotika. Ke depan kami akan tetap mengadakan kegiatan lain di lingkungan masyarakat,” paparnya. “Saya rasa di kelurahan Cepokomulyo ini wajib dibentuk Satgas Narkoba. Karena saya tidak ingin apa yang pernah saya alami, juga dialami oleh masyarakat lain,’’ sambung salah satu peserta, yang mengaku kehilangan anaknya karena pengaruh narkoba. (agp/udi)

LAWANG– Rasa was-was hinggap pada diri siswa dan guru SDN 3 Srigading, Lawang. Lebih-lebih saat musim penghujan ini. Para siswa takut masuk ruang kelas, karena khawatir tempatnya belajar ambruk, akibat tanah yang ada di belakang sekolah tersebut longsor. “Terus terang kami was-was dengan kondisi ini. Tanah yang ada di halaman belakang sekolah ini terus longsor,’’ kata Kepala SDN 3 Srigading, Sriono, kemarin. Dia menjelaskan, sebelumnya saat bangunan SDN 3 Srigading berdiri, halaman belakangnya cukup luas. Namun begitu, karena tanah dibagian belakang tersebut terkikis lantaran sering longsor, halaman belakang sekolah inipun semakin sempit. “Hampir setiap hujan mengguyur, tanahnya longor,’’ tambahnya. Lantaran khawatir dengan kondisi tersebut, Sriono mengusulkan agar tanah dibagian belakang sekolahnya diplengseng. Usulan tersebut tidak hanya dilayangkan ke Dinas Pendidikan, Kabupaten Malang, tapi juga kepada Kepala Desa Srigading. “Satu-satunya jawaban mengatasi longsor ini adalah diplengseng. Tapi terus terang, kami tidak memiliki anggaran untuk membangun plengsengan. Kami mengusulkan ke desa, dengan harapan desa bisa membantu,’’ tambahnya. Tanah dibagian belakang sekolah itu dibagian utara setinggi 7 meter, sedangkan dibagian selatan 4 meter. Menurut Sriono, selain bisa menghancurkan tembok sekolah, jika tanah tersebut longsor, juga akan mengenai pemukiman warga. Sekalipun tidak banyak namun hal ini tetap mengkawatirkan. “Beberapa waktu lalu, pihak Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Malang datang melakukan survey. Namun begitu, hingga saat ini kami belum mendapatkan jawabannya,’’ tambah Sriono, yang berharap pembangunan plengsengan bisa dilakukan secepatnya, lantaran kondisi tanah yang sangat rawan longsor. Kepala Desa Srigading, Hadori mengetahui kondisi tanah yang rawan longsung di belakang sekolah SDN 3 Srigading. Bahkan, dia juga mengaku sudah melakukan survey. “Usulannya juga dilontarkan warga saat Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang). Harapannya, Kecamatan memprioritaskan, dan mengusulkan plengsengan ini ke Pemerintah Kabupaten Malang,’’ ujarnya. Menurutnya, plengsengan ini menjadi prioritas, karena kawatir jika air yang terus menggerus tanah dibagian halaman sekolah tersebut dibiarkan, bangunan sekolah ikut ambrol. “Kalau bangunan sekolahnya ambrol, lalu kemana anak-anak bisa belajar. Inilah yang menjadi pemikiran kami,’’ tutur Hadori, seraya menambahkan jika pembangunan plengsengan itu membutuhkan dana sekitar Rp 250 juta. (ira/udi)

Dinkes Siapkan Penambahan Rawat Inap Puskesmas pengembangan. “Dari sisi lokasi, memang sangat potensial jika pengembangan puskesmas memakai secara keseluruhan lahan kecamatan. Apalagi, target kedepannya adalah untuk dijadi-

kan rumah sakit. Karenanya, tidak ada masalah untuk lokasi pengembangan dan pemanfaatannya. Apalagi, kecamatan akan diberikan lokasi baru untuk kantor,” ujarnya. (sit/udi)

IRA RAVIKA/MALANG POST

RAWAN LONGSOR: Kepala SDN 3 Srigading, Lawang bersama Kepala Desa Srigading menunjukkan tanah di halaman belakang sekolah yang terus longsor saat hujan. Sambungan dari hal 20

SIGIT ROKHMAD/MALANG POST

MENINJAU: Bupati Malang, H Rendra Kresna meninjau Puskesmas Ngantang didampingi Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Malang, H Abdurrahman.

MALANG- Bupati Malang, H Rendra Kresna, memberikan perhatian serius terhadap perkembangan Puskesmas Ngantang. Meski baru dires­ mikan pada Selasa (17/3), namun orang nomor satu di pemerintah Kabupaten Malang itu, berharap agar satu-satunya fasilitas kesehatan di Ngantang, bisa menjadi Rumah Sakit (RS) Tipe D Pratama. “Saya berharap, Puskesmas itu tidak hanya bisa mandiri. Namun, juga bisa berkembang menjadi rumah sakit. Sehingga, keberadaannya yang berbatasan dengan wilayah Blitar, bisa berfungsi maksimal,” kata Rendra. Untuk mendukung layanan maksimal kepada masyarakat, Rendra memberikan kesempatan kepada Puskesmas, untuk bisa mengembangkan bangunan yang sudah diresmikan, menjadi kian berkembang dan lengkap dalam memberikan layanan ke warga. Salah satunya, letak bangunan yang masih dalam kawasan kecamatan, diberikan kebebasan untuk memperluas kawasan. “Agar layanan kepada masyarakat bisa maksimal, kantor kecamatan akan dicarikan lo­kasi strategis yang baru. Sehingga, keberadaan Puskesmas bisa berkembang dalam rangka memberikan layanan kepada warga sekitar,” paparnya. Sebagai langkah dukungan terhadap pemaksimalan Puskesmas, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Malang, akan melakukan penambahan tempat rawat inap dengan

menambah tempat tidur. Langkah yang akan dilakukan itu, bakal diajukan secara bertahap. “Untuk tahap awal, pengfungsian Puskesmas terlebih dahulu. Sambil berjalan, dilakukan standarisasi dalam rangka menuju RS Tipe D Pratama,” kata Kepala Dinkes Kabupaten Malang, H Abdurrahman. Beberapa standarisasi RS Tipe D, tambahnya, yaitu dengan memaksimalkan tempat rawat inap. Jika sekarang jumlah tempat tidur untuk pasien masih sekitar 15 tempat tidur (TT), maka akan dimaksimalkan menjadi 30 tempat tidur.

“Begitu penambahan ruang rawat inap sudah dilakukan, tentunya akan didukung pula dengan empat dokter spesialis. Beberapa standarisasi ini, harus dilakukan dalam rangka mendukung pelayanan maksimal kepada masyarakat,” paparnya. Camat Ngantang, Ichwanul Muslimin, dikonfirmasi terpisah mengaku sangat mendukung upaya pemerintah daerah dalam meningkatkan pemberian layanan kesehatan kepada masyarakat. Termasuk, rencana pemakaian kantor kecamatan untuk pemanfaatan

REDAKTUR: MaHMudI, LAYOUTER: kurdI


senin, 23 MARET 2015

20

Sejahterakan Petani, Melalui Pupuk Bersubsidi KIPRAH para petani Kabupaten Malang sebagai soko guru dalam hal mendukung Program Ketahanan Pangan Nasional, patut diapresiasi. Untuk itu, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Malang berkomitmen meningkatkan kesejahteraan para petani. Salah satunya melalui pendistribusian pupuk bersubsidi yang tepat sasaran. Bupati Malang H Rendra Kresna mengatakan, tugas para petani untuk menciptakan surplus hasil pertaniannya tidaklah mudah. “Para petani itu ibarat pahlawan tanpa tanda jasa. Karena merekalah yang menyediakan kebutuhan pangan bagi masyarakat. Sehingga stok komoditi pangan di masyarakat, terjaga,” ujarnya kepada Malang Post. Dia menegaskan, emkab Malang berkomitmen mensejahterakan para petani. Berbagai tindakan nyata telah dilakukan Pemkab Malang, untuk mendongkrak pendapatan para petani. Diantaranya memberikan

bantuan perlatan, permodalan yang mudah serta lunak dan terakhir memberikan pupuk bersubsidi dengan harga terjangkau. “Para petani membutuhkan pupuk yang berkualitas dengan harga yang murah. Selain itu, para petani juga membutuhkan akses kemudahan mendapatkan pupuk bersubsidi itu,” terang Bung Rendra sapaan akrab bupati. Salah satu akses untuk mempermudah mendapatkan pupuk bersubsidi itu, melalui Koperasi Unit Desa (KUD). Pada hari Sabtu (7/3) lalu, bertambah satu lagi Distribrutor Pupuk Bersubsidi di Kabupaten Malang. Yakni dengan diresmikannya KUD Dampit oleh Menteri Perdagangan Rachmat Gobel dan Menteri Koperasi dan UKM Anak Agung Gede Ngurah Puspayoga, sebagai koperasi yang berhak menyalurkan pupuk bersubsidi kepada masyarakat maupun petani. “Dengan diresmikannya KUD Dampit menjadi Distribrutor Pupuk Bersubsidi,

memudahkan para petani untuk mendaptkan pupuk bersubsidi,” terang Bung Rendra. Sedangkan terkait pengoptimalan penyerapan pupuk bersubsidi, diperlukan kerja keras dari seluruh leading sector terkait hal tersebut. Seperti Distanbun Kabupaten Malang, Disperindagsar Kabupaten Malang dan Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten Malang, bersinergi penyaluran pupuk bersubsidi. “Langkah yang diambil dalam penyaluran pupuk bersubsidi itu yakni monitoring, pengawasan dan pemantuan,” kata Ketua DPD Golkar Kabupaten Malang ini. Sedangkan terkait pengawasan pupuk bersubsidi, diserahkan kepada Komisi Pengawas Pupuk Pestisida (KP3) Kabupaten Malang. “Melalui penyaluran pupuk bersubsidi yang tepat sasaran, para petani menjadi terbantu. Mereka tidak perlu uang yang banyak, hanya sekadar mendapatkan pupuk tersebut,” pungkasnya. (big/nug)

BINAR GUMILANG / MALANG POST

MOMEN ISTIMEWA : Menteri Perdagangan Rachmat Gobel, Menteri Koperasi dan UKM Anak Agung Gede Ngurah Puspayoga dan Bupati Malang H Rendra Kresna saat peresmian KUD Dampit sebagai Distributor Pupuk Bersubsidi

Awasi Pendistribusian Pupuk Bersubsidi

BINAR GUMILANG / MALANG POST

KERJASAMA : Menteri Perdagangan Rachmat Gobel dan Menteri Koperasi dan UKM Anak Agung Gede Ngurah Puspayoga menandatangani kerjasama pendistribusian pupuk bersubsidi di KUD Dampit. Turut mendampingi Bupati Malang H Rendra Kresna.

KUD DAMPIT SALURKAN PUPUK BERSUBSIDI KABUPATEN Malang patut berbangga diri. Setelah Koperasi Unit Desa (KUD) Dampit dipercaya oleh Kementerian Perdagangan dan Kementerian Koperasi dan UKM, menjadi distribrutor pupuk bersubsidi. Diharapkan penyaluran pupuk bersubsidi kepada masyarakat serta para petani di Kabupaten Malang lebih tepat sasaran Hal ini terjadi pasca Launching KUD Dampit Menjadi Distributor Pupuk Bersubsidi,pada hari Sabtu (7/3) lalu oleh Kementerian Perdagangan dan Kementerian Koperasi dan UKM. Peresmian dilakukan Menteri Perdagangan Rachmat Gobel dan Menteri Koperasi dan UKM Anak Agung Gede Ngurah

Puspayoga. “Tugas Koperasi berkembang lebih luas lagi. Tidak hanya membantu masyarakat maupun petani untuk mendapatkan kemudahan modal, tapi juga sekaligus mendistribusikan pupuk bersubsidi. Selama ini, para petani memang lebih familiar dengan Koperasi,” kata Menteri Perdagangan Rachmat Gobel. Dijelaskannya, tahap awal lebih dari dua ribu distributor dan lebih dari 50 ribu pengecer menjadi potensi bagi koperasi untuk menjadi distributor maupun pengecer pupuk bersubsidi. Masing-masing tersedia 93 distributor dan 629 pengecer yang tersebar di berbagai wilayah kabupaten/kota seluruh Indonesia.

Hal itu untuk memberikan kemudahan para petani mendapatkan pupuk bersubsidi. “Intinya, para petani harus diberi kemudahan untuk mendaptkan pupuk bersubsidi. Tidak boleh dipersulit,” tegasnya. Sehingga, untuk menyelesaikan tata kelola pupuk bersubsidi tersebut, dia menekankan, saat ini diperlukan terobosan terbaru. Tu j u a n n y a , s u p a y a t i d a k a d a pupuk terlambat atau terjadinya kelangkaan pupuk di masyarakat maupun petani.. Selain itu, pupuk bersubsidi menjadi barang dalam pengawasan ekstra ketat. Karena keberadaan dari pupuk bersubsisdi tersebut sangat dibutuhkan para petani, utamanya yang dalam

kategori tidak mampu. Menteri Koperasi dan UKM Anak Agung Gede Ngurah Puspayoga siap mendorong koperasi dalam penyaluran bubuk bersubsidi itu. “Kami terus berkordinasi dengan Kementerian Perdagangan untuk penyaluran pupuk bersubsidi yang dipercayakan kepada koperasi, “ tuturnya. Dia setuju dengan tugas koperasi saat ini harus bisa berkembang, utamanya dalam memberikan manfaat bagi pelaku UKM termasuk petani. “Karena petani merupakan penyangga utama dalam hal penyediaan pangan. Sekaligus untuk mendukung program pemerintah, dalam hal Ketahanan Pangan Nasional,” pungkasnya., (big/nug)

PENDISTRIBUSIAN pupuk bersubsidi yang tepat sasaran, menjadi komitmen dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Malang. Kinerja dari kepada Komisi Pengawas Pupuk Pestisida (KP3) Kabupaten Malang, semakin dioptimalkan. Terutama dalam hal pengawasan distribusi pupuk bersubsidi di masyarakat yang berhak menerima. Wakil Ketua KP3 Kabupaten Malang Ir Helijanti Koentari mengatakan, pihaknya berkomitmen untuk mengawasi peredaran pupuk bersubsidi di masyarakat. “Kami juga menggandeng TNI-Polri, dalam hal pendistribusian pupuk bersubsidi di masyarakat. Supaya pendistribusiannya, tepat sasaran,” ujarnya kepada Malang Post. Menurutnya, pengawasan ketat dilakukan, untuk menghindari penimbunan maupun penggelapan pupuk bersubsidi, yang dilakukan oleh oknum tidak bertangungjawab. Modus yang biasa dilakukan kata dia, dengan menimbun pupuk bersubsidi itu. Kemudian, dijual di pasaran dengan harga yang disetarakan pupuk non subsidi. “Bila ini terjadi, para petani yang berhak menerimanya, menjadi dirugikan. Karena terjadi kelangkaan pupuk di masyarakat maupun petani. Sehingga mereka harus membeli pupuk, dengan harga mahal,” terang wanita berkacamata ini. Menurutnya, bila hal itu dilakukan oleh oknum tidak bertanggungjawab, maka bisa dipidanakan. Karena melakukan penggelapan dan penyalah gunaan terhadap pupuk bersubsidi yang sebenarnya diperuntukan oleh masyarakat maupun petani yang tidak mampu. Jika menemukan indikasi seperti itu, maka KP3 Kabupaten Malang, berkoordinasi dengan kepolisian. Supaya pelaku penyalahgunaan itu, dapat diproses hukumnya. “Jelas hal seperti itu masuk ranah pidana,” imbuh wanita yang juga menjabat sebagai Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan dan Pasar (Disperindagsar) Kabupaten Malang ini. Selain itu, dia menghimbau kepada masyarakat, juga turut andil mengawasi pendistribusian pupuk bersubsidi oleh distribrutor, agen dan pengecer. Karena penyalahgunaan dan penggelapan pupuk bersubsidi, bisa dilakukan oleh distribrutor, agen dan pengecer. “Kalau masyarakat menemukan penyelewangan pupuk bersubsidi, bisa melaporkan kepada kami, dalam hal ini KP3 Kabupaten Malang,” katanya. Selanjutnya, pihaknya akan menindaklanjuti dengan melakukan penyelidikan.Bila ditemukan pelanggaran dalam hal pendistribusian pupuk bersubsidi, maka akan diproses oleh pihak berwajib dalam hal ini kepolisian. (big/nug)

BINAR GUMILANG / MALANG POST

TINJAU : Menteri Perdagangan Rachmat Gobel, Menteri Koperasi dan UKM Anak Agung Gede Ngurah Puspayoga dan Bupati Malang H Rendra Kresna meninjau hasil pertanian dari petani Dampit.

Permudah Permodalan Usaha Petani

BINAR GUMILANG / MALANG POST

BERI MODAL USAHA : Menteri Koperasi dan UKM Anak Agung Gede Ngurah Puspayoga, memberi bantuan permodalan usaha kepada perwakilan petani.

KEMUDAHAN dalam mendapatkan modal usaha pertanian, menjadi prioritas pemerintah. Untuk itu, dalam Launching KUD Dampit menjadi Distributor Pupuk Bersubsidi pada hari Sabtu (7/3), juga dilaunching mendapatkan kemudahan permodalan petani. Yakni melaunching kartu Izin Usaha Mikro dan Kecil (IUMK) bagi pelaku UKM. Menteri Perdagangan Rachmat Gobel dan Menteri Koperasi dan UKM Anak Agung Gede Ngurah Puspayoga, melaunching IUMK. IUMK itu atas kerjasama Bank Rakyat Indonesia

(BRI) dengan Asosiasi Perusahaan Penjaminan Indonesia (Asippindo). Menteri Koperasi dan UKM Anak Agung Gede Ngurah Puspayoga mengapresiasi atas dilauchingnya IUMK. “IUMK ini memberikan kemudahan bagi para petani dan pelaku UKM, untuk mendapatkan suntikan permodalan. Tentunya dengan persyaratan yang mudah dan bunga rendah,” ujarnya. Dijelaskannya,Implementasi IUMK melalui Dinas Koperasi dan lembagalembaga yang bergerak dibidang UKM, mengevaluasi kelayakan UKM

tersebut menerima KUR. Kemudian, memberikan masukan kepada bank penyalur apakah UKM tersebut layak atau tidak mereka merealisasikan KUR kepada pelaku UKM. “Fokusnya saat ini memang kepada para petani. Karena petani membutuhkan tambahan modal, untuk menjalankan aktivitasnya,” terangnya. Meski demikian, para pelaku UKM juga bisa memanfaatkan fasilitas ini. Karena pada dasarnya IUMK memang diperuntukkan bagi pelaku UKM diseluruh Indonesia. Dia menjelaskan, syarat-syarat

untuk memperoleh KUR telah dipermudah. Minimal calon debitur memiliki usaha sudah berjalan selama enam bulan, identitas legalitas usaha boleh diminta di wilayah tempat tinggal calon debitur. Mereka juga memiliki rekening di BRI dan tentunya memiliki usaha yang riil ataupun nyata. “Selanjutnya, para pelaku UKM itu mendapatkan pendampingan. Mereka didampingi untuk mengembangkan usahanya dan memberikan kemudahan akses untuk mendapatkan permodalan,” pungkasnya. (big/nug)

BAGIAN HUMAS SETDA PEMKAB MALANG REDAKTUR: sri nugroho, LAYOUTER: dj amiel


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.