Mp2602

Page 1

JUMAT

Korane Arek Malang

26 FEBRUARI 2016

Tanya saja Milo. Ini sangat gila sekali. Saya tidak khawatir. Tuhan tidak tidur. Orang jahat pada akhirnya akan menemui takdirnya”

KIKO: INI GILA SEKALI

HARGA Rp 4.000

Kiko sering terlihat individualis dan mendulukan egonya. Padahal tim Arema ini ada orang lain, yang mesti kerja sama dengan dia”

TAK ingin ketinggalan dengan peserta lain yang ingin tampil maksimal dalam pesta pelajar terbesar M-Teens School Competition (MSC) 2016, Tarista Salsabilla siswi dari SMPN 2 Singosari berlatih dengan giat. Meskipun mengaku sebagai pendatang baru dalam dunia modeling, ia tidak ingin kalah dengan peserta lain yang beberapa di antaranya Tarista Salsabilla bisa dikatakan sudah cukup lama menekuni dunia modeling. Salsa, sapaan akrab gadis ini, berlatih modeling dengan sang mama, karena dirinya baru dan belum ikut bergabung dengan agency.

Manajemen Merasa Makan Buah Simalakama SAMARINDA – Pencoretan Kiko Insa dari skuad Arema Cronus rupanya memantik perdebatan keras antara manajemen Arema Cronus dan Milomir Seslija. Pembahasan soal “dibuangnya” Kiko sudah mengerucut sejak di Pulau Dewata. Kiko sendiri dihubungi Malang Post, Kamis (25/2) kemarin, mengaku sangat kecewa berat atas putusan Milo. Dikonfirmasi redaksi Malang Post via WhatsApp, Kiko masih gusar dengan tindakan Milo. Disinggung soal berita terbaru terkait dirinya, Kiko tidak menjawab secara langsung. “Tanya saja Milo. Ini sangat gila sekali,” ujarnya. Kiko yang kecewa, meluapkan emosinya. Dia merasa didzolimi karena tidak seharusnya ada pe­ mecatan secara halus ini. “Saya tidak khawatir. Tuhan tidak tidur. Orang jahat pada akhirnya akan menemui takdirnya,” tutupnya. Setelah memberi komentar ini, Kiko tak lagi bisa dikontak. Komunikasi dengan Kiko terjadi sekitar pukul 12.00 WIB siang kemarin.

Baca Latihan... Hal. 11

SOAL APARTEMEN-MUSEUM KERAMIK

Delegasi BPKAD Temui Pemprov MALANG – Walikota Malang Mochammad Anton tak mau gegabah berstatemen terkait Keramik Apartemen yang akan dibangun Pemprov Jatim. Abah Anton masih menantikan hasil pertemuan dari delegasi BPKAD Kota Malang dan Pemprov Jatim. “Belum tahu soal itu. Masih menunggu hasil pertemuan dari delegasi Pemkot. Nanti akan bicara soal pembangunan Apartemen Keramik oleh Pemprov. Dari situ, saya bisa dapat laporan jelas terkait upaya kita bikin Museum Keramik,” kata Abah kepada Malang Post diwawancarai di Balai Kota, kemarin. Saat ini, Pemprov Jatim melalui PT Panca Wira Usaha (PWU) sudah siap mengeksekusi pembangunan apartemen bulan Maret. Kurang dari seminggu, PWU datang ke Malang dan melaksanakan pembangunan. Nilai investasinya pun tidak main-main, sebesar Rp 250 miliar. Baca Delegasi... Hal. 11

Baca Kiko... Hal. 11

Milo : Arema Tak Hanya Kiko

KOMPETISI ZUMBA

PELATIH AREMA Milomir Se­ slija menegaskan bahwa keputusan itu harus diambil karena Kiko tak sejalan dengan strateginya. Hal itu ditegaskan Milo kepada Malang Post di Samarinda. Milomir Seslija mengatakan jika keputusan yang diambil murni dari tim pelatih. Berdasarkan evaluasi dari pelatih yang akrab disapa Milo itu, ditambah dengan masukan dari asisten pelatih, sang pemain dianggap kurang sesuai dengan tim impian solid, yang kini coba dibentuk untuk seluruh pemain Arema.

GUEST GESANG/MALANG POST

HADIAH : Dua sepeda gunung yang siap diberikan nanti di Lomba Zumba-Aerobik Malang Post hari minggu besok.

Baca Milo... Hal. 11

Kiko Insa

Milomir Seslija

FOTO-FOTO: GUEST GESANG/MALANG POST

Arema IPL-ISL Soal Pencabutan Pembekuan PSSI

Manajemen Tunggu SK Resmi, Gonzales Sujud Syukur MALANG – Pencabutan sanksi pembekuan PSSI oleh Menpora memberi angin segar buat Arema Cronus. Kabar kompetisi yang diidam-idamkan oleh para penggawa tim Singo Edan mulai menunjukkan titik

Ebes Ngalam Mugo-mugo Duduk Janji Uslap

terang. Manajemen Arema berharap pencabutan sanksi ini bukan harapan palsu. Sudarmaji, Media Officer Arema menunggu SK pencabutan sanksi PSSI secara tersurat. “Sekarang yang

terpenting adalah SK pencabutan itu. Harus ada fisik dan faktual, tersurat dan bisa dipertanggungjawabkan,” kata Sudarmaji saat dikonfirmasi Malang Post, kemarin. Baca Manajemen... Hal. 11

www.malang-post.com

@malang_post

DICKY BISINGLASI/MALANG POST

KLAIM : Novi Acub Zaenal ditemani Haris Fambudi angkat bicara masalah pencabutan pembekuan PSSI dengan bisa masuknya Arema Indonesia.

Emil Dardak dari Gemerlap Jakarta Menuju Trenggalek

Minta Mahasiswa Agar Pulang Kampung Membangun Desa

Doorprize Sepeda Gunung, Hadiah Jutaan Rupiah MALANG – Lomba Zumba-Aerobik Malang Post sudah menyiapkan hadiah untuk para peserta kompetisi hari Minggu, 28 November lusa. Dua sepeda gunung siap diberikan sebagai doorprize. Manajer Iklan Malang Post, Edi Iswanto menyebut ini bukti keseriusan Malang Post memeriahkan acara hari Minggu. “Jangan sampai ketinggalan kesempatan memenangkan banjir doorprize dari Malang Post,” kata Edi, sore kemarin. Bekerjasama dengan Indosat, Fatigon, Kodim 0833 Kota Malang sekaligus Pemkot Malang, ZumbaAerobik hari Minggu lusa siap menggelontorkan berbagai doorprize. Selain sepeda gunung, ada pula televisi, lemari es, magic com, handphone setrika dan berbagai hadiah menarik lain. “Peserta hanya perlu bayar Rp 35 ribu. Itu sudah termasuk t-shirt serta produk Fitbar, Fatigon dan Entrasol. Dengan biaya itu juga, sudah bisa berkesempatan dapat doorprize yang luar biasa dari Malang Post dan para pendukung acara,” sambung Edi Iswanto. Baca Doorprize... Hal. 11

Apa yang dicari Emil Eslianto Dardak, dokor ekonomi pembangunan lulusan sebuah universitas di Jepang, di Trenggalek. Usai menyelesaikan program PhD dalam usia 22 tahun, dia sudah mendapat pekerjaan yang mapan, tentu dengan gaji yang besar, tapi itu tidak membuatnya bahagia. Dia justru ingin meninggalkan kemewahan Jakarta menuju daerah terpencil yang jauh dari keramaian.

Kana : Bes, temen tah, PSSI wis gak dibekukno henam. Ebes: Oyi.Pak Agum Gumelar sing ngomong soal iku. Kana: Osi dipercoyo tah, bes? Ebes: Awake dewe ndungako mugo-mugo duduk janji uslap.

Latihan Khusus Catwalk

DICKY BISINGLASI/MALANG POST

JADI REBUTAN : Emil Eslianto Dardak jadi rebutan foto selfie mahasiswi di Universitas Brawijaya kemarin. malang post

malang_post

‘’TEMAN-TEMAN saya bilang saya sedang stres, enak-enak hidup di Jakarta, ngapain pergi ke Trenggalek yang daerahnya jauh, hanya ada gunung-gunung,’’ ujar Emil saat berbicara dalam seminar Kepemimpinan Kaum Muda dalam Birokrasi Pemerintah yang diadakan jurusan Ilmu Peme­ rintahan FISIP UB kemarin. ‘’Selain bilang saya stres, banyak teman yang mengatakan saya gila, gendeng.’’ Memang benar, di Trenggalek tidak

ada hiruk pikuk dan kemajuan seperti di Jakarta, tapi dia harus memilih daerah asal orang tuanya itu sebagai tempat mengabdi. ‘’Saya ingin pulang ke daerah untuk membangun Trenggalek yang merupakan tanah leluhur saya agar menjadi daerah yang maju. Kebetulan rakyat Trenggalek juga ingin daerahnya maju, mereka tidak ingin sekadar kenyang tapi ingin agar Trenggalek tidak menjadi daerah tertinggal,” tambahnya. Baca Minta... Hal. 11 email: redaksi@malang-post.com


jumat, 26 februari 2016

Tosan Dicangkul dan Dilindas Motor Tak Mempan Celurit SURABAYA - Sidang perkara pengeroyokan dan penganiayaan yang mendudukkan delapan terdakwa yakni Tinarlap, Hendrik, Widianto, Hurianto, Farid, Sukit, Hariyono, Madasir menguak tentang kesadisan para terdakwa saat menganiaya saksi korban Tosan. Salah satu saksi yang dihadirkan terkait kasus penambangan pasir ilegal di Desa Selok Awar-Awar, Pasirian, Lumajang, adalah Tosan. Tosan adalah korban penganiayaan tim 12 suruhan Kepala Desa, Haryono. Tosan bersaksi dalam kasus penganiayaan yang menimpa dirinya. Tosan bersaksi atas delapan terdakwa yakni Haryono, Mat Dasir, Widianto, Farid, Tinarap, Hurianto, Sukit dan Hendrik. Sidang dengan agenda mendengarkan keterangan saksi ini dipimpin oleh mejelis hakim dengan ketua Jihad Arkanuddin dan hakim anggota Efran Basuning Sugiarto. Tosan mengatakan bahwa ia dianiaya terkait sikapnya yang kontra penambangan pasir. Sebelum ia dianiaya, ada beberapa kejadian yang menurutnya menjadi sebab ia dianiaya. Tosan pertama kali terjun mengkritisi penambangan pasir pada Juli 2015. Tosan bersama lima rekannya yakni Salim Kancil, Sapari, Abdul Hamid, Ikhsan dan Imam.

SIDANG: Tosan bersaksi dalam kasus penganiayaan yang menimpa dirinya di sidang Pengadilan Negeri Surabaya, kemarin.

Mereka getol melakukan kampanye, bahkan pelaporan agar tambang tersebut ditutup. Rupanya yang diperbuat Tosan dan kawan-kawan membikin gerah tim 12 yang dipimpin Mat Dasir. Pada 6 September 2015, ada ancaman pembunuhan jika apa yang dilakukan Tosan terus dilakukan. Bahkan tim 12 juga mengancam akan melepaskan pencuri untuk menjarah harta benda warga Pasirian. “Teman saya ada yang menghilang akibat ancaman itu,” ujar Tosan dalam kesaksiannya di ruang sidang Candra Pengadilan Negeri Surabaya, Kamis (25/2/2016). Pada 8 September 2015, ada undangan dari Camat Pasirian kepada Tosan. Undangan itu akan membahas tentang pertambangan pasir yang dihadiri pihak Polsek Pasirian, Polres Lumajang, Kepala Desa Selok Awar-Awar, dan Danramil. Dalam pertemuan itu Tosan tetap menuntut agar tambang pasir ditutup, namun Kepala Desa Selok Awar-Awar Ha-

ryono menolaknya. Tosan sempat diberitahu oleh camat bahwa bila tambang pasir ditutup, maka akan ada pertumpahan darah di Desa Selok Awar-Awar. “Pertemuan itu tak menghasilkan keputusan,” kata Tosan. Pagi harinya atau tanggal 9 September 2015, Tosan dan kawan-kawan melakukan demo. Mereka mencegat truk yang melintas ke kawasan tambang. Bak truk ditempeli selebaran yang berisi tuntutan untuk menutup tambang pasir. Demo itu rupanya mendapat perhatian dari camat, kapolsek dan Danramil. Mereka ������������� mendatangi aksi Tosan cs. Setelah itu aparat tersebut meninggalkan lokasi. Dan dua jam kemudian, camat kembali datang sambil membawa surat pernyataan. ”Isi surat pernyataan itu adalah tambang pasir Selok Awar-Awar ditutup sejak tanggal 9 September 2015,” lanjut Tosan. Penutupan tambang pasir akibat ulah Tosan dan kawan-kawan membuat Mat

Dasir naik pitam. Keesokan harinya atau tanggal 10 September 2015, Mat Dasir dan gerombolannya mendatangi rumah Tosan. Tosan dianiaya di depan rumahnya. Tosan pun kabur dan akhirnya selamat setelah mencari perlindungan ke Polres Lumajang. “Penganiayaan itu saya laporkan ke polisi. Namun kok tidak ada hasilnya,” ungkap Tosan. Tosan bertambah marah saat mengetahui jika tambang pasir milik Haryono beroperasi lagi pada 15 September 2015. Tanggal 18 September 2015, Tosan mendatangi kantor Camat Pasirian. Tosan memakimaki camat. “Saya bilang ke camat, kamu gila jabatan atau gila sogokan. Kok mau-mau nya dibodohi kades (Haryono),” kata Tosan. Rupanya sikap Tosan yang tetap vokal menutup tambang membuat tim 12 meradang. Pada 26 September 2015 pagi, Mat Dasir dan gerombolannya kembali mendatangi rumah Tosan. Mereka membawa

clurit, cangkul, besi, bambu, dan kayu. Seperti pada penganiayaan pertama, Tosan dihajar beramai-ramai. Namun kali ini istri Tosan, Ati Suhariati, membantunya. Ati sempat menjambak salah satu pelaku penganiayaan yang mmebuat Tosan berhasil kabur. Tosan kabur ke dalam rumah untuk kemudian keluar melalui pintu lain. “Saya melihat pintu tetangga saya, Santo, terbuka. Saya masuk,” cerita Tosan. Tosan sempat berada di dalam rumah Santo selama satu jam. Mengira keadaan sudah aman, Tosan keluar. Ternyata gerombolan itu masih ada di sana. Mereka kembali mengejar Tosan. Di jalan dekat lapangan, Tosan meminjam sepeda angin salah satu warga agar bisa lebih cepat kabur. Namun belum sempat mengayuh, Tosan ambruk dipukul kayu dari belakang. Saat hendak mengambil sepeda lagi, Tosan lagi-lagi ambruk dipukul kayu. Dari situlah Tosan kemudian dianiaya dengan berbagai rupa termasuk ditabrak motor dan tubuhnya dilindas. “Saya pura-pura mati. Saya setengah sadar dan akhirnya pingsan. Saat terbangun, saya sudah mendapati diri di Rumah Sakit Syaiful Anwar,” tandas Tosan. Tosan dirawat selama 18 hari di RS Syaiful Anwar. Dokter mendiagnosa ada luka dalam pada lambung Tosan. Setelah 18 hari dirawat, Tosan diperbolehkan pulang. Perlu waktu dua bulan bagi Tosan untuk memulihkan diri. (dtc/bj/udi)

Wiyung Banjir, Risma Bongkar Gapura SURABAYA- Kawasan permukiman di Wiyung juga direndam banjir. Bahkan ���������� ketinggian air mencapai 1 meter pada sore kemarin. Namun, perlahan air mulai menyusut. Banjir yang menggenangi permukiman Gang VI, Jl Raya Menganti, Wiyung, itu mengundang perhatian Wali Kota Tri Rismaharini. Risma sepulang dari Jakarta langsung terjun ke lokasi banjir untuk memastikan penanganan anak buahnya di lapangan berjalan baik. Risma mengenakan sepatu boots warna pink dan didampingi anak buahnya, Rabu (24/2/2016) malam.Terlihat mendampingi Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Bina Marga dan Pematusan Erna Purnawati. Sementara anggota Satpol PP maupun Linmas juga terjun. Dipimpin Kasatpol PP Irvan Widyanto, anggota Stapol menjebol gapura masuk Gang VI yang dianggap menghambat laju air. ”Saluran air yang terhalang gapura dibongkar Satpol,” kata Kusnan, warga Dukuh Karangan, saat melihat banjir kemarin. Menurut dia, banjir kali ini merupakan yang terbesar dalam sejarah di Wiyung. ”Sebelumnya hanya paling ketinggian selutut orang dewasa, tadi sempat 1 meter,” kata warga

kar),” ungkap dia. Wali Kota yang pernah menjabat Kepala Bapeko dan DKP ini mengakui, dulu banyak kawasan di Surabaya yang selalu banjir. Tapi sekarang sudah tidak lagi. Beberapa kawasan langganan banjir yang tidak lagi banjir saat ini yakni, Mayjend Sungkono, Sukomanunggal, Kartini dan Ciliwung. ”Tapi kita tetap berharap, warga juga ikut aktif membersihkan saluran sehingga saat hujan dengan intesitas tinggi ini daerahnya tidak tergenang,” harap Risma. (dtc/det/udi)

2

lintas jatim

Kejari Tetapkan 5 Tersangka Korupsi KPU Jatim SURABAYA- Penyidik pidana khusus Kejaksaan Negeri (Kejari) Surabaya menetapkan lima orang yang dianggap bertanggungjawab dalam kasus dugaan pengadaan logistik fiktif saat pelaksanaan Pemilu 2014. Mereka yang ditetapkan tersangka adalah Anton Yuliono yang menjabat sebagai PPSPM (pejabat penanda tangan surat perintah membayar) di KPU Jatim, Achmad Suhari bendahara, Fahrudi, perantara proyek, Ahmad Sumariyono, konsultan dan Nanang Subandi, rekanan KPU. Didik Farkhan A Kajari Surabaya, Didik Farkhan Alisyahdi mengatakan, Penetapan tersangka ini sesuai dengan Surat perintah penyidikan: Nomor: 03-07/O.5.10/ Fd.1/02/2016, tertanggal 24 Pebruari 2016. “Kelimanya ditetapkan sebagai tersangka berdasarkan keterangan saksi dan alat bukti yang ditemukan penyidik,” ungkap Didik saat dikonfirmasi, Kamis (24/2/2016). Penetapan status tersangka ini berdasarkan peranan masing-masing pihak. Seperti penetapan status tersangka pada rekanan KPU. Dalam kasus ini, rekanan dianggap memiliki peranan sebagai media untuk menampun uang hasil korupsi hingga kemudian dikembalikan lagi ke oknum KPU. “Jadi rekanan ini yang dipinjam bendera perusahaannya untuk proyek fiktif,” ujar Didik. Seperti diketahui, perkara ini bermula dari hasil audit Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI, yang menemukan ada kerugian uang negara sebesar Rp 7 miliar dalam pengadaan logistik Pemilu 2014 di Jawa Timur. Proyek fiktif itu berupa pengadaan lembar formulir C dan D, ketika pelaksanaan Pemilu Pemilihan Presiden (Pilpres) dan Pemilihan Legislatif (Pileg). Sedangkan, Modus yang digunakan yaitu KPU Jatim seolah-olah mencetak DPT Pilpres dan Pileg 2014 pada sebuah perusahaan percetakan. Kemudian KPU Jatim menstransfer uang biaya cetak ke perusahaan tersebut. (bj/det/udi)

Hakim PN Surabaya Dilaporkan ke KY SURABAYA- Tiga hakim PN Surabaya yakni Manungku Prasetyo, Sri Herawati dan Sukadi dilaporkan ke Komisi Yudisial (KY) oleh Mulyanto. Atas laporan tersebut, KY akhirnya melakukan pemeriksaan terhadap Mulyanto. Warga Darmo Permai Selatan (DPS) Surabaya ini melaporkan adanya pelanggaran etika profesi hakim saat menyidangkan perkara penipuan yang menjerat Advokat Hairanda Suryadinata sebagai pesakitan. Saat dikonfirmasi di Kantor KY Penghubung Jatim di Jalan Ngagel Jaya Tengah III/8 Surabaya, Mulyanto mengaku pengaduan tersebut dilayangkan tiga bulan lalu. “Sekarang ini saya beserta istri dan anak saya diperiksa KY,” terang Mulyanto, Kamis (25/2/2016). Saksi pengadu ini merasa tak puas, lantaran hakim PN Surabaya menjatuhkan putusan ringan terhadap terdakwa Hairanda, yang menjatuhkan putusan 6 bulan penjara dari tuntutan Jaksa 1,5 tahun penjara. Tak hanya itu, perkara pidana Nomor 312/Pid.B/2014/ PN.SBY disidangkan melebihi dari batas waktu sewajarnya, yakni 8 bulan dengan 25 kali persidangan. Bahkan pembacaan amar putusan pada 2 September 2015 lalu juga disoal, pasalnya dibaca diluar jam kerja. “Alasan itulah, saya melaporkan majelis hakim ke KY, karena saya merasa putusan itu belum memenuhi rasa keadilan,”terangnya. Terpisah, Komisioner KY Penghubung Jatim, Ubed Bagus Razali membenarkan pemeriksaan tersebut. “Saksi pelapor diperiksa oleh tim dari KY Pusat,”ucap Ubed, Komisioner KY Penghubung Jatim Kamis (25/2/2016). Apabila laporan dugaan pelanggaran tersebut terbukti, Maka KY RI akan mengusulkan kepada Mahkamah Agung (MA) untuk sanksi sedang dan ringan. (det/bj/udi)

PANTAU BANJIR: Risma mengenakan sepatu boots dan didampingi anak buahnya memantau banjir di permukiman Gang VI, Jl Raya Menganti, Wiyung. yang tinggal sekitar 400 meter dari lokasi banjir ini. Kusnan menyatakan jika banjir pada sore hari di Gang VI sempat mencapai ketinggian 1 meter. “Malam ini menyusut, paling tinggal 20 cm,” katanya. Banjir yang terjadi ini dikarenakan luapan dari sungai setelah hujan deras mengguyur. “Kabarnya di kawasan perumahan atas ada tanggul yang jebol, tapi saya tidak tahu

pasti,” tambahnya. Wali Kota Tri Rismaharini, menganggap banjir yang terjadi Rabu (24/2) di Surabaya barat sebuah pelajaran yang berharga. Hal ini dikatakan Risma usai menerima kunjungan Bupati Temanggung, Bambang Sukarno di ruang kerja Wali Kota di Balai Kota Surabaya, kemarin. “Tidak apa-apa. Saya ambil hikmahnya, tapi ya berat juga karena aku sampai jam 3 pagi terus. Tapi gak opo-opo,”

katanya dengan lirih. Ia mengaku heran dengan banjir di kawasan Wiyung. Kata Risma kawasan tersebut merupakan kawasan dataran tinggi. ”Aku yo heran, biyen gak banjir. Tibake mari tak telusuri, akeh saluran ketutup gapuro. Mangakene wingi tak bongkari (saya heran, dulu tidak banjir. Ternyata setelah saya telusuri, banyak saluran tertutup pintu masuk kampung. Makanya kemarin saya bong­

Bolos dan Main Kartu

Pelajar Dihukum Baris Berbaris KEDIRI - Belasan pelajar di Kediri terjaring razia petugas Satpol PP saat jam sekolah berlangsung. Selain asyik nongkrong, sejumlah pelajar juga diamankan petugas karena bermain kartu remi. Para pelajar ini tidak berkutik saat dipergoki tengah ngopi dan nongkrong di sebuah warung di area wisata simpang lima gumul (SLG) Kediri. Para pelajar yang rata-rata masih duduk di bangku SMA sederajat ini dirazia petugas Satpol PP Kabupaten Kediri karena diduga tengah bolos untuk ngopi saat jam sekolah berlangsung. Tanpa basa basi, para petugas langsung mengangkut pelajar ke dalam truk, untuk dibawa ke kantor Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga. Atas ulahnya ini, para pelajar dihukum latihan baris berbaris di bawah terik matahari. Kemudian, seluruh pelajar diwajibkan membuat surat

BOLOS: Belasan pelajar di Kediri terjaring razia petugas Satpol PP saat jam sekolah berlangsung. pernyataan agar tidak mengulanginya lagi. “Operasi cendekia ini dilakukan guna menciptakan rasa aman dan nyaman serta tertib aturan sekolah, khususnya bagi pelajar bolos. Mengingat, saat ini adalah bergulirnya masa try

out pelajar SMA sederajat,” ujar Kasi Trantib Satpol PP Kabupaten Kediri Totok Laminarto, Kamis (25/2/2016). Dari 18 anak yang diamankan petugas, dua diantaranya pernah terjaring razia sebelumnya dan satu pelajar

perempuan. Terkait pelajar yang membawa kartu remi, petugas akan memberikan peringatan khusus, dengan memanggil orang tua dan kepala sekolah. Rencananya, razia ini dilakukan petugas hingga usai Ujian Nasional. (dtc/udi) REDAKTUR: mahmudi, LAYOUTER: kurdi


jumat, 26 FEBRUARI 2016

Beredar Desain iPhone 5se

Dicky Bisinglasi/Malang Post

LINCAH : Jaringan 4G LTE membuat Asus Zenfone 2 semakin lincah dan memudahkan penggunanya.

Asus Zenfone 2 Lebih Elegan MALANG – Jaringan 4G LTE yang dimilikinya membuat Asus Zenfone 2 semakin lincah dalam persaingan dunia gadget. Smartphone berukuran 5,5 inchi ini akan mempermudah pemakainya dalam mengakses setiap kebutuhan online. Selain itu, desain layar yang lebih dinamis dan dilengkapi pixel HD membuat ponsel pintar tersebut tampak lebih elegan. “Keluaran ini memang menjadi lebih menarik karena adanya jaringan 4G LTE ini,” kata CS Global Teleshop, Mega Kurnia kepada Malang Post, kemarin. Menurut dia, kelebihan lain yang dimiliki smartphone ini pada tingkat kecerahan warna pada layar yang jauh lebih baik dibanding generasi

sebelumnya. Tingkat kecerahannya dapat diukur melalui kerapatan pixel per inchi. Atau yang lebih dikenal dengan istilah ppi pixel density yang sudah memiliki 403 ppi pixel dencity. Ketajaman gambar tersebut tidak lepas dari teknologi IPS capacitive touchscreen. Sehingga mampu menghasilkan gambar hingga 16 juta warna. Ponsel pintar ini juga telah dilengkapi dengan proteksi layar teknologi paling baru dari Corning Gorilla Glass 3. Tidak hanya itu, pilihan warnanya pun beragam. Itu berarti dapat dicocokkan dengan berbagai karakter setiap penggunanya. Warna eksklusif yang

dihadirkan antara lain Osmium Black, Sheer Gold, Glacier Gray, Glamor Red, dan Ceramic White. Sisi kamera yang dimilikinya juga jauh lebih unggul. Hal ini dikarenakan seri tersebut telah dilengkapi dengan dua led flash, sehingga mampu menghasilkan gambar yang lebih sempurna. Berbeda dengan keluaran yang lain, Zenfone 2 ini memiliki kamera berukuran 5 MP. Sehingga cocok digunakan untuk pengguna yang suka dengan dunia selfie. “Kelebihan yang tidak kalah menarik adalah pada sisi os bawaan. Smartphone ini sudah menggunakan os android lollipop atau android versi v5.0,“ ujarnya.

Dibekali Jeroan Mahal, Galaxy A9 Terkencang JAKARTA - Sejatinya, varian terkencang seri ponsel metal Galaxy A saat ini dipegang oleh Galaxy A9. Tapi itu cuma sementara, karena Samsung disebut tengah menyiapkan varian lanjutan Galaxy A9 dengan spesifikasi yang lebih kencang lagi. Konon, ponsel tersebut akan dinamai Galaxy A9 Pro. Sebagai informasi, Galaxy A9 dibekali prosesor octa core Snapdragon 652 dengan RAM 3 GB dan memori internal sebesar 32 GB yang ada di balik layar 6 inch full HD. Kameranya sendiri punya kemampuan 13 MP. Galaxy A9 Pro spesifikasinya disebut akan berada di atas Galaxy A9. Rumornya, ponsel ini akan dibekali prosesor octa core yang juga dari keluarga Snapdragon 6xx, namun besaran RAM didongkrak jadi 4 GB. Inilah alasan terkuat Galaxy A9 Pro akan punya performa yang lebih baik dari versi regulernya, Galaxy A9. Bahkan dengan spesi-

fikasi tersebut, Galaxy A9 Pro cukup layak diposisikan sebagai ponsel kelas atas. Peningkatan lainnya terletak di sektor kamera. Kalau Galaxy A9 kemampuannya 13 MP, maka Galaxy A9 Pro kabarnya punya kemampuan kamera 16 MP. Malah ada yang bilang kalau kamera Galaxy A9 Pro sama dengan yang dipakai Galaxy S6, namun dengan sedikit pemangkasan fitur. Uniknya, layar Galaxy A9 Pro justru dikabarkan menciut dari yang tadinya 6 inch di Galaxy A9, menjadi 5 inch. Sedangkan resolusinya tetap sama-sama full HD (1.920 x 1.080 pixel). Termasuk juga memori internalnya yang juga 32 GB dan fitur pemindai sidik jari. Sayang belum ada kabar soal waktu kehadirannya. Meski demikian Cina berpeluang besar menjadi negara pertama yang disambangi, seperti halnya Galaxy A9 terdahulu. (dtc/van)

Usung Xperia X, Tak Ada Xperia Z6 JAKARTA - Jika Anda penggemar ponsel Sony, sepertinya harus mengubur harapan melihat Xperia Z6. Sebab, seri Xperia Z tak akan ada kelanjutannya lagi. Usai merilis Xperia anyar di ajang Mobile World Congress 2016, Sony membuat pengumuman yang mengejutkan. Mereka tidak lagi menggunakan nama Xperia Z pada ponsel garapannya di masa depan. Sony mengatakan Xperia Z5 menjadi ponsel terakhir di seri tersebut. Nantinya, perusahaan asal Jepang ini akan mengusung nama Xperia X untuk jajaran ponsel kelas atasnya. “Xperia Z telah mencapai puncaknya. Xperia seri X merupakan babak baru dan menjadi evolusi strategi produk kami,” ujar pihak Sony

seperti dilansir dari Xperiablog yang dikutip detikinet, Kamis (25/2) kemarin. Xperia Z dinilai Sony sukses membawa teknologi terbaik yang telah mereka buat. Kini mereka ingin langkah dengan semangat baru lewat Xperia X. Sony mengatakan lini Xperia X akan mengusung kesan lebih pintar. Selain itu, jajaran ponsel tersebut bakal menawarkan pengalaman lebih baik pada kamera, baterai, hardware, software dan desain. Hal tersebut setidaknya sudah tercermin pada jajaran generasi pertama Xperia X dan Xperia XA yang melenggang di Barcelona. Kedua ponsel tersebut menghadirkan desain yang sangat menawan. (dtc/van)

Siri Bakal Disematkan ke Mac JAKARTA - Apple tengah menggodok pembaruan sistem operasi Mac OS X. Kabarnya, penerus El Capitan bakal disematkan asisten digital yang ada di iPhone. Tahun lalu perusahaan yang berbasis di Cuportino, California, Amerika Serikat itu telah mendaratkan asisten digitalnya ke Apple Watch dan Apple TV. Dan kini waktunya Siri diboyong ke OS X 10.12. Perusahaan yang dikomandoi CEO Tim Cook itu sebenarnya telah melakukan uji coba integrasi Siri di OS X sejak 2012. Tapi masih kurang pede untuk merilisnya ketika itu. Tapi kini Apple memiliki visi yang jelas akan asisten digitalnya. Karena itu mereka akan menyematkan Siri pada OS X 10.12. Dilansir dari 9to5Mac seperti yang dikutip detikinet, Kamis (25/2), alih-alih mengintegrasikan Siri pada Notification Center atau tampilan full screen layaknya iPhone. Apple membuat asisten digitalnya itu bertengger di

menu bar. Mirip Spotlight, Siri akan memiliki ikon sendiri di sudut kanan atas menu bar. Ketika pengguna menekan ikon tersebut, muncul interface Siri di pojok kanan atas latar. Tampilannya sendiri mirip yang ada di iPhone, menampilkan gelombang warna-warni yang mengindikasikan input suara. Namun tidak dapat dipastikan apakah tampilan tersebut sudah final atau masih akan berubah lagi. Disebutkan juga Siri akan memiliki panel sendiri di System Preferences Mac. Pengguna pun dapat memilih cara pintas untuk mengaktifkan asisten digital ini dari tombol keyboard. Selain itu, pengguna dapat pula berkata ‘Hey Siri’ untuk menggunakannya. OS X 10.12 rencananya akan diperkenalkan Apple pada ajang Worldwide Developers Conference (WWDC). Perhelatan tersebut akan digelar pada Juni 2016 mendatang. (dtc/van)

Dapur picu yang digunakan dikenal sebagai dapur picu gahar. Alasannya, smartphone ini hadir dengan dua versi chipset yang berbeda. Pada Asus Zenfone 2 Standart ditenagai chipset intel Atom Z3560 yang membawakan prosessor Quad Qore dengan clock speed 1,8 GHz dan ditunjang dengan kapasitas RAM 2 GB yang powerfull. Sementara pada versi kencang Asus ini mengusung chipset intel Atom Z3580. Di dalamnya memiliki processor Quad Qore dengan laju 2 GHz dan ditunjang RAM 4 GB yang lebih bertenaga dan responsif. Kedua seri ini menggunakan kartu grafis yang sama, yaitu Power VR G6430. (mg2/van).

CUPERTINO - Rumor yang beredar menyatakan, Apple memiliki iPhone 4 inchi yang disebut iPhone 5se. Kini, desain perangkat ini telah banyak diketahui berkat banyaknya bocoran. Sejumlah kalangan mengklaim bahwa smartphone itu terlihat seperti iPhone 6 yang lebih kecil. Sementara yang lain mengklaim bahwa Apple akan menggunakan desain iPhone 5. Namun ternyata rumor terakhir mungkin mendapatkan gambaran lebih. Menurut 9to5Mac yang dikutip Okezone.com, mereka telah menerima gambar iPhone 5se dari sumber pembuat case yang menunjukkan dugaan desain ponsel. Perlu dicatat bahwa pembuat case membangun produk mereka berdasarkan spekulasi ketika mereka mencoba untuk mendapatkan perangkat mereka di pasar ASAP dan untuk mendahului pesaing. Seperti pada gambar, menunjukkan iPhone 5se terlihat cukup akrab dan mirip dengan iPhone 5. Ujung-ujungnya datar, lebih tajam dan tidak membulat seperti iPhone 6. Rupanya, perangkat ini akan sangat mirip iPhone 5s dalam dimensi. Namun, ada beberapa perubahan, yaitu tombol sleep atau wake yang telah dipindahkan ke sisi kanan ponsel. Selain itu, tidak bisa terlihat perubahan besar lainnya dalam desain. Jika rumor ini bisa dipercaya, Apple bisa mengumumkan ponsel baru pada acara 14 Maret. (oke/van)

Net

BARU : Gambar yang menunjukan desain iPhone 5 se kini beredar, desainnya mirip iPhone 5s

3


JUMAT, 26 FEBRUARI 2016

4

IPUNK PURWANTO/ MALANG POST

TAK ADA PERAWATAN : Beton pembatas jalan dengan Sungai kecil di sepanjang jalan Danau Toba Sawojajar tak kunjung ada perbaikan disana walaupun sudah sering terjadi kecelakaan.

BANJIR, BANJIR, BANJIR Musim penghujan yang ditunggutunggu oleh masyarakat telah tiba. Harapannya hujan yang datang dapat membawa keberkahan dengan tumbuh suburnya tanaman dan sayur-sayuran dan pulih kembalinya sumber air tanah. Pada musim penghujan diharapkan hasil pertanian menjadi melimpah sehingga harga terjangkau oleh masyarakat, kebutuhan air bersih dari sumber mata air, baik sumur maupun mata air juga lancar. Harapan itu ternyata tidak semua terpenuhi dengan baik. Hujan yang datang ternyata juga membawa kepedihan bagi sebagian masyarakat lantaran terjadi banjir dan tanah longsor yang tidak hanya mebawa korban harta benda tetapi bahkan juga nyawa. Datangnya hujan, dibeberapa tempat juga dibarengi dengan berkembang-biaknya beberapa jenis nyamuk pembawa penyakit demam berdarah. Sedih dan gembira, untung dan rugi, puas dan kecewa adalah nuansa kehidupan yang senantiasa datang menimpa kita. Demikian pula orang yang merasakan datangnya musim penghujan ini. Yang jelas, kegembiraan itu akan dapat diraih apabila kita tidak melakukan perbuatanperbutan ceroboh yang menyebabkan terjadinya banjir dan tanah longsor itu. Kita tentu sepakat bahwa bencana yang menimpa kita adalah lebih disebabkan karena kesalahan perbuatan kita sendiri. Jaringan pemutusan/ aliran air, sebetulnya secara alami telah terbentuk “kalen”, curah, jurang dan sungai yang kemudian dibangun menjadi draenase

Oleh:

RADIX MURSENOAJI Pengamat sosial Kota Malang

buatan berupa selokan, got, bendungan dan sebagainya, menjadi jaringan aliran air tebangun. Kita dapat menyaksikan dengan mudah disekitar mukim bahwa masyarakat masih banyak yang membuang sampah tidak pada tempatnya bahkan dengan sengaja membuang ke selokan dan sungai, jaringan primer hingga tersier, terutama dimasyarakat perkotaan. Sementara itu, jaringan draenase di kota sudah banyak mengalami pendangkalan karena endapan sedimen sehingga daya tampungnya semakin rendah. Hal yang demikian inilah yang menjadi penyebab utama terjadinya banjir diperkotaan, disamping besarnya limpasan aliran air permukaan akibat kekedapan permukaan tanah dan tingginya curah hujan. Selera dan dinamika masyarakat terhadap lingkungannya amat beragam. Ada yang berselera bahwa indah dan bersih itu apabila dilingkungannya tidak terdapat debu dan tanah becek serta seresah tanaman. Karena selera ini, maka di lingkungannya akan dibuat setiap permukaan lantai dan tanah menjadi rabat dan aspal sehingga air hujan semuanya menjadi limpasan aliran air permukaan kontribusi banjir. Bagi yang

SIUPP No: 369/SK MENPEN/SIUPP/1998 Tanggal 17 Juli 1998 Penerbit: PT. Malang Pos Cemerlang Rekening BCA KCP Gatot Subroto no. 400.310.35 98 Rekening BRI Cab. Martadinata no. 0344.01.000333.304 g

g

REDAKSI / SIRKULASI / IKLAN Jl. Raya Sawojajar Ruko WOW Cluster Apple No. 1-9 Malang Telp. 0341-725077 (Iklan, Sirkulasi) 0341-723444 (Redaksi)

g

BIRO BATU Jalan Diran 1B Telp: (0341) 592967 Batu

PERWAKILAN JAKARTA Gedung Graha Pena Lt VI, Jl. Kemayoran Lama No. 12 Telp/Faks (021) 53699683 (Hendra)

berselera dengan nuansa kelestarian lingkungan maka keindahan itu adalah jika disekitarnya terdapat berbagai hijaunya daun tanaman, tertata serta air hujan yang jatuh dapat meresap kedalam tanah dilingkungannya sendiri. Air yang meresap kedalam tanah tidak hanya bermanfaat untuk memperkaya kandungan air tanah akan tetapi juga sekaligus dapat mengurangi kemungkinan terjadinya banjir lewat luapan pada saluran drenase maupun jaringan Besarnya curah hujan pada suatu saat adalah hal “given” bagi kita sehingga kita hanya dapat mensiasatinya agar tidak parah akibatnya bagi masyarakat. Kita sangat paham bahwa aliran air selalu menuju atau mencari tempat yang lebih rendah. Kita pun juga sangat paham akan bahaya banjir bagi pemukim di pinggir/sempadan sungai, apalagi dengan disertai tindakan memepersempit saluaran air karena kebutuhan volume bangunan mukim. Kecerobohan demi kecerobohan perilaku sebagian masyarakat itu dapat memperparah terjadinya banjir-bandang. Tentu untuk kedepan, harus dicarikan solusi agar ancaman banjir tidak semakin menjadi “momok” bagi masyarakat. Kepedulian lingkungan. Kata orang Jawa, sumberdaya alam itu bersifat “lumuh kapotangan” artinya tidak mau berhutang budi kepada orang yang telah peduli berbuat baik kepadanya. Jika orang mau peduli terhadap alam, tidak berbuat kerusakan maka alam akan membalasinya dengan kebaikan (sunnatullah). Secara hukum alam, permukaan bumi kita tidak hanya berfungsi untuk tempat tumbuhnya berbagai tanaman dan binatang, akan tetapi juga sarana menjaga kelestarian alam antara lain dengan meresapkan air kedalam tanah. Air yang meresap kedalam tanah akan menjadi ‘air mantab’ memperkaya volume aquifer tanah yang bermanfaat menjamin tersedianya air sumur dan mata air. Dengan pemahaman ini maka banjir dapat dikurangi dengan membuat ‘kantong-kantong’ ruang terbuka hijau yang mampu berfungsi meresapkan air hujan kedalam tanah dan mengintensipkan pembuatan sumur resapan pada setiap bangunan tertentu, baik dilingkungan pemukiman maupun industry. Kesigapan masyarakat yang dikomandani oleh Pemerintah Daerah setempat dalam menghadapi bahaya banjir, tidak kalah penting dengan tindakan lainnya. Tindakan nyata berupa pembersihan dan pengerukan jaringan aliran air pada waktu menjelang musim hujan serta penertiban buang sampah bagi masyarakat harus terus digiatkan. Pada langkah ini, dapat kita lihat

PEMBINA: Dahlan Iskan WAKIL PEMBINA: H Zainal Muttaqien KOMISARIS UTAMA: Hj Dewanti Rumpoko WAKIL KOMISARIS UTAMA: H Imawan Mashuri KOMISARIS: H Husnun N Djuraid DIREKTUR UTAMA: H Juniarno D Purwanto DIREKTUR: H Sudarno Seman Pemimpin Redaksi/Penanggungjawab: R Sri Nugroho Senior Editor: Sunavip Ra Indrata Manajer Iklan: H Edi Iswanto

Pemda Kota Malang telah berbuat secara cukup “jempol” sehingga di beberapa tempat yang pada tahun lalu banjir bandang di jalan protocol, pada penghujan sekarang tidak lagi terjadi. Berkaitan dengan bangunan saluran pembuang air serta pematusan yang sebagian telah “disunat” oleh pemilik bangunan, dan ruang terbuka hijau yang telah menjadi “lahan sengketa”, perlu penataan kembali. Kemampuan jaringan saluran air jangan sampai menurun; lahan-lahan yang dapat meresapkan air hujan kedalam tanah yang sekarang telah dipergunakan untuk bangunan tak berijin perlu difungsikan secara optimal. Sementara itu, dengan semakin tumbuh-berkembangnya bangunan permukiman, harus tetap terkendali, termasuk menghindari adanya lokasi “cekungan” darat sebagai area pemukiman. Cekungan darat adalah tempat terkumpulnya aliran air hujan sebelum mengalir atau meresap kedalam tanah. Kesalahan memilih lokasi pembangunan area pemukiman akan selalu terjadi .Wilayah Kota Malang, secara geografis dan orologis sangat beruntung dalam mengatasi banjir. Selain secara orologis berupa ketinggian dari permukaan air laut, Kota Malang juga di lewati beberapa sungai yang cukup besar yakni Sungai Brantas, Metro dan Sungai Amprong dan Bango. Dengan sentuhan pembuatan saluran pembuang air/ pematusan kearah sungai-sungai tersebut maka ancaman banjir dapat ditiadakan. Namun demikian, kedisiplinan warga dalam membuang sampah juga harus ditertibkan. Kepedulian terhadap lingkungan hidup terwujud lewat terbangunnya rasa malu jika membuang sampah tidak pada tempatnya. Kemudian dalam jangka menengah, Pemda Malang perlu membuat aturan yang mengintensipkan pembuatan resapan air hujan pada lingkungan terbangun, ruang terbuka hijau dan minimalisasi perabatan permukaan tanah. Kita patut bersyukur karena bahaya tanah longsor tidak mengancam warga Kota Malang walau pernah terjadi di beberapa tempat yang menimpa warga yang tinggal di sempadan sungai. Coba kita bisa tengok saudara kita yang tinggal di daerah ketinggian, pada musim kemarau sering terjadi kekeringan/kekurangan air bersih, sedang pada musim penghujan terancam bahaya erosi dan tanah longsor. Sinergi antara pemerintah daerah dan warganya niscaya akan berhasil mengatasi berbagai masalah di Kota Malang, termasuk ancaman banjir itut. Semoga tercipta masayarakat Kota Malang yang tenteram dan berkemajuan.(*)

Manajer Pracetak: Yudi Armadioka Manajer Umum dan Keuangan: Laily Junaida Manajer Pemasaran: Buari Redaktur Pelaksana: Bagus Ary Wicaksono, Dewi Yuhana, Slamet Prayitno Sekretaris Redaksi : Jon Soeparijono Redaktur: Mahmudi Muchid, Samsulyono, , Muhaimin, Febri Setyawan, Noer Adinda Zaeni, Sumarga Nurtantyo, Abdul Halim Staf Redaksi: Lailatul Rosida, Hary Santoso,

PSSI Harus Berbenah

KEPUTUSAN yang ditunggu itu akhirnya datang juga. Presiden Jokowi minta Menpora Imam Nahrowi untuk mencabut keputusannya membekukan PSSI. Keputusan itu diambil setelah presiden yang didampingi Wapres dan Menpora bertemu dengan komite ad hoc PSSI yang dipimpin Agum Gumelar. Usai pertemuan tersebut, Menpora berjanji akan membuat keputusan untuk menentukan nasib PSSI dengan beberapa syarat. Pengurus PSSI harus segera menuntaskan masalah yang selama ini terjadi, misalnya kontrak dan gaji pemain yang belum dibayar, pengaturan skor dan sistem kompetisi yang lebih baik. Menpora tampaknya masih tetap menaruh perhatian besar pada kasus yang membelit PSSI yang berbuntut pada keputusan membekukan organisasi tersebut. Itulah keberatan Menpora, mengapa selama ini dia tetap ngotot membekukan PSSI, meskipun keputusan tersebut berdampak luas pada persepakbolaan nasional. Kalau saja presiden tidak turun tangan, bisa jadi Menpora akan tetap pada keputusannya, meskipun akan berdampak pada keputusan sanksi dari FIFA. Bahkan saat panitia ad hoc yang dibentuk oleh FIFA, Menpora menolak untuk bergabung di dalamnya, meskipun sudah disyaratkan sebagai wakil pemerintah. Alhasil, tim ad hoc pimpinan Agum Gumelar tetap bekerja meskipun wakil pemerintah menolak bergabung. Setelah tugas tim ini selesai, Agum melapor kepada presiden yang akhirnya berdampak pada instruksi kepada Menpora untuk mencabut SK pembekuannya. Tidak ada pilihan lain bagi Menpora kecuali menuruti perintah presiden. Keputusan ini diambil bukan untuk menunjukkan siapa yang kalah atau menang, tapi untuk menunjukkan kebesaran jiwa dan sikap kenegarawanan. Presiden tentu tidak ingin masalah sepak bola ini mengganggu pemerintahannya, meskipun keputusan itu dibuat oleh anak buahnya sendiri. Kalau kasus ini dibiarkan, akan menimbulkan efek yang tidak baik bagi pemerintah, seolah-olah sengaja mematikan sepak bola nasional. Padahal, sepak bola menjadi olahraga yang paling digemari rakyat Indonesia yang melibatkan banyak pihak. Mulai dari pemain, pelatih, pembina dan pihak-pihak di luar sepak bola yang justru mampu menggerakkan roda perekonomian. Pemerintah tidak ingin dipersalahkan, menjadi kambing hitam atas terhentinya kegiatan sepak bola di Indonesia. Maka keputusan mencabut pembekuan merupakan keputusan yang sangat untuk kepentingan pemerintah dan rakyat. Di sisi lain, kita berharap keputusan ini bisa menjadikan PSSI lebih baik lagi dalam menjalankan organisasinya. Sisi gelap yang menjadi sorotan Menpora, harus segera diperbaiki agar tidak menjadi masalah yang tak berujung. Kasus uap dan pengaturan skor, yang sudah menjadi rahasia umum, harus segera diselesaikan, bila perlu PSSI membersihkan lingkungan dalamnya. Mata rantai suap itu, diakui atau tidak, melibatkan orangorang PSSI. Soal suap ini semua pihak sepakat harus segera diberantas kalau PSSI ingin maju, karena tidak hanya terjadi di klub tapi juga melanda timnas. Inilah yang membuat Menpora geram, mengapa suap yang merajalela itu tidak mampu dihentikan oleh pengurus PSSI. Inilah momentum yang tepat bagi pengurus PSSI untuk membenahi diri, memperbaiki sistem dan membersihkan kasus suap yang menggerogoti prestasi sepak bola nasional. Dari semua aspek Indonesia memenuhi syarat untuk berkiprah di dunia internasional, kecuali kasus suap. redaksi@malang-post.com

Info Penting a Redaksi menerima tulisan artikel dan foto lepas dari pembaca. a Topik artikel tentang masalah yang sedang aktual, baik nasional maupun lokal. a Panjang artikel minimal 850 kata. a Artikel dan foto dikirim ke email redaksi@malang-post.com

Ira Ravika, Vandri Battu, Agung Priyo, Tommy Yuda P, Yudistira Satya WW, Stenly Rehardson, Binar Gumilang Redaktur Foto: Guest Gesang Fotografer: Dicky Bisinglasi, Ipunk Purwanto Information & Technologi: Jl Junaedi (koordinator), Nyono Juari Tim Artistik: Kurdiyanto, Achmad Muzamil, Eko Abdi Hasyim, Siti Nurchasanah, Angga Wijanarko, Tri Haryanto

Iklan: Ismadi, Zainal Arifin, Imam Wahyudi Corporate Lawyer Jawa Pos Group: Dr Harris Arthur Hedar SH MH Sirkulasi: Wiyono (koordinator), Sirhan Sahri, Ronny, Hendro, Moch Suadi, Lutfi, Yunindra, Arief Nur Handika Pengembang Usaha: Taufikur Rahman (koordinator), Sinyo Suwignyo Umum dan Keuangan: Syafiudin (koordinator), Huda, Nur Towilir (Iklan), Reni SP (sirkulasi), Siti Muzayanah, Sujono, Bambang TL.

Wartawan Malang Post dilengkapi tanda pengenal dan tidak diperkenankan menerima atau meminta uang dan barang apa pun dari narasumber. Redaksi menerima Artikel dan Opini. Panjang naskah artikel tidak lebih dari satu Halaman dan tidak mengandung SARA. Kirim bersama Flash Disk/CD ke Malang Post, Jl. Raya Sawojajar Ruko WOW Cluster Apple No. 1-9 Malang Telp. 0341-723444 atau lewat e-mail: redaksi@malang-post.com, Website: www.malang-post.com Tulisan atau foto dengan kode sirkulasi, advertorial dan society adalah iklan. Percetakan: PT Temprina Media Grafika Malang, Jl. Raya Pepen, Pakisaji Kabupaten Malang REDAKTUR: HUSNUN N DJURAID, LAYOUTER: ABDEE


jumat, 26 FEBRUARI 2016

Kartu Haji dan Kartu Umrah Unggulan BNI Syariah MALANG – BNI Syariah menggandeng MasterCard Indonesia untuk memberi fasilitas berupa Kartu Haji dan Kartu Umrah. Kartu tersebut merupakan salah satu inovasi yang bertujuan memberi kemudahan bagi para jamaah dalam mengelola biaya hidup selama di tanah suci. Sales Officer BNI Syariah Kantor Cabang Malang, Dahlia Syarifah Hanum menjelaskan, kartu ini hampir sama dengan kartu debit pada umumnya. Sehingga dapat digunakan meskipun jamaah sudah pulang ke tanah air. Meski demikian, pihaknya menyarankan nasabah tetap menutup rekening selepas dari beribadah Haji dan Umrah. Karena kartu tersebut memang khusus untuk memudahkan selama perjalanan tersebut. “Kedua kartu ini merupakan produk unggulan BNI Syariah, dan menjadi yang pertama di Indonesia,” bebernya kepada Malang Post, kemarin. Perempuan ramah ini menyebutkan, dengan adanya kartu itu maka nasabah tidak harus lagi direpotkan dengan uang tunai. Berbagai kejadian yang tidak menyenangkan seperti kecopetan atau kehilangan uang tunai misalnya juga akan diminimalisir. Dengan begitu, jamaah bisa beribadah khusyuk dan tenang. Selain itu, nasabah juga tidak dipusingkan dengan bahasa yang ada dalam layanan tersebut. Karena menu yang tertera di dalamnya sudah menggunakan bahasa Melayu. Sehingga transaksi yang dilakukan ketika berada di tanah suci jauh lebih mudah lagi. “Untuk bahasa Indonesia masih dalam proses, dan dalam waktu dekat diharapkan mampu segera beroperasi,” kata perempuan berhijab ini. Dahlia mengungkapkan, Kartu Haji dan Umrah dapat digunakan di berba-

Pipit Anggraeni/Malang Post

MUDAH : BNI Syariah menyediakan layanan dengan meluncurkan Kartu Haji dan Kartu Umrah untuk memudahkan perjalanan ibadah para jamaah.

gai ATM yang berlogo MasterCard, salah satunya adalah ATM Bank Al Rajhi. Tidak hanya itu, pada tahun 2015 BNI Syariah juga mendapat apresiasi dari MasterCard sebagai The Most Innovative Product in Syariah Market. Karena merupakan satusatunya bank syariah yang memiliki

produk semacam itu. Menurutnya, kemudahan lain yang ditawarkan kepada nasabah yang hendak menjalankan ibadah Haji dan Umrah diantaranya melalui fleksi IB Hasanah Umrah. Produk ini menawarkan pembiayaan untuk memenuhi kebutuhan pembelian manfaat jasa

paket perjalanan Ibadah Umrah yang bekerjasama dengan Biro Perjalanan Umrah. “Total pembiayaannya sampai dengan Rp 200 juta. Sementara jangka waktu pembiayaannya tiga hingga lima tahun untuk nasabah Payroll BNI dan BNI Syariah,” pungkas Dahlia. (mg2/van)

Global Teleshop Obral Hadiah

Pipit Anggraeni/Malang Post

MENARIK : Beli smartphone berkesempatan mendapat banyak hadiah menarik.

OJK Pastikan BPKH Segera Rampung JAKARTA - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) memastikan, pembentukan Badan Pengelolaan Keuangan Haji (BPKH) harus rampung pada tahun 2016. Sebab, pembentukan BPKH merupakan amanat UU. Deputi Komisioner OJK Bidang Pengawasan Bank Mulya E Siregar mengatakan, seharusnya pembentukan BPKH rampung pada tahun 2015. Adapun, BPKH ini sama seperti bank haji yang dibentuk oleh Malaysia. “PBPKH itu amanat undang-undang haji yg seharusnya berdiri di tahun 2015, tapi nampaknya tahun ini baru akan direalisasikan,” kata Mulya seperti dilansir Okezone.com. Mulya menyebutkan, progres pembentukan BPKH sejauh ini tinggal penyelesaian individual yang akan duduk mengelola badan tersebut. “Kementerian Agama sedang menyusun pansel (panitia seleksi) untuk menyeleksi orang-orang yang akan duduk di BPKH tersebut,” tambahnya. Nantinya, kata Mulya, BPKH akan mengelola langsung dana haji yang selama ini dikelola langsung oleh Kementerian Agama (Kemenag). Tidak hanya itu, pengelolaan dana haji oleh BPKH juga akan memudahkan masyarakat untuk pergi haji. “Dana haji yang selama ini dikelola langsung oleh Kementerian Agama nanti diserahkan ke Badan Pe­ ngelola Keuangan Haji. Sebab saat ini orang naik haji bisa makan waktu sampai 5 bahkan 20 tahun, otomatis dananya mengendap,” tandasnya. (oke/van)

MALANG – Sebagai bentuk apresiasi kepada pelanggan setianya, Global Teleshop kembali menghadirkan penawaran terbaru. Setiap pelanggan yang melakukan pembelian beberapa tipe gadget yang ditawarkan akan berkesempatan mendapat hadiah istimewa. Mulai dari cashback senilai Rp 100 ribu hingga pemberian Power Bank secara cumacuma. CS Global Teleshop, Mega Kurnia mengungkapkan bahwa penawaran istimewa ini berlaku untuk beberapa pembelian. Diantaranya untuk pembelian Samsung Seri a, Lenovo Vibe Shot, Lenovo P1m, hingga Asus Zenfone 2. “Banyak hadiah menarik, dan semua berlaku selama persediaan masih ada,” katanya kepada Malang Post, kemarin. Menurut Mega, pelanggan yang melakukan pembelian produk Lenovo Vibe Shot akan mendapat cashback sebesar Rp 100 ribu. Selain itu, sebuah headphone lucu dengan warna cerah juga langsung dapat digondol dalam setiap pembeliannya. Ini berarti, pelanggan akan mendapat banyak keuntungan menarik. Sementara untuk pembelian Samsung Serie a akan mendapat penawaran berupa gratis power bank seharga Rp 500 ribu. Khusus promo free power bank hanya dapat dinikmati hingga

akhir bulan ini. “Promo ini memang hanya sampai bulan Februari saja, jadi di bulan berikutnya kami akan kembali memberi kejutan baru,” tambah perempuan berambut panjang ini. Selain itu, Mega menyebutkan bahwa antusias masyarakat terhadap setiap produk yang mereka tawarkan sangat bagus. Hal ini tidak lepas dari setiap strategi yang diterapkan untuk menarik banyak pelanggan baru. Tidak hanya menyiapkan berbagai kejutan melalui program pemberian harga istimewa, mereka juga selalu hadir dengan banyak koleksi yang kekinian. Menurutnya, Samsung Serie J merupakan yang paling banyak diburu pelanggan. Smartphone ini tidak hanya menawarkan banyak kelebihan yang menarik, namun juga harga sesuai dengan kebutuhan pasar menengah ke bawah. “Harganya tidak terlalu mahal, sementara spesifikasi yang ditawarkan tidak jauh berbeda dengan beberapa smartphone keluaran yang lain,” jelasnya. Mega mengungkapkan, di bulan ini pihaknya juga telah menyiapkan beberapa produk terbaru. Diantaranya iPhone 6 dan iPhone 6 Plus yang sejak bulan ini sudah dapat diinden oleh pelanggan. Dengan begitu, banyak pilihan baru yang dapat menjadi reverensi bagi setiap pelanggan. (mg2/van)

Summer Perfumes Hadirkan Aneka Sensasi MALANG – Parfum tak terpisahkan dalam kehidupan sehari-hari. Baik pria ataupun wanita, sudah dapat dipastikan wajib membawa produk ini kemanapun. Menjawab kebutuhan itu, Zoe Signature kini hadir dengan beragam produk terbarunya. SPG Beauty Adviser Zoe Signature, Irawati mengatakan, produk terbaru yang dihadirkannya mengusung konsep Summer Perfumes. Berbagai olahan dan racikan dengan bahan dasar alami seperti bunga, buah-buahan, hingga rempah-rempah memberi

Pipit Anggraeni/Malang Post

kesegaran yang tidak biasa. “Summer Perfumes memiliki varian aroma yang tidak sedikit, namun limited edition,” ujarnya kepada Malang Post, kemarin. Menurut Ira, terdapat 13 varian yang dapat dipilih pelanggan untuk menikmati kesehariannya. Sebanyak tujuh sensasi keharuman yang sengaja disiapkan untuk kaum adam, sementara sisanya menghadirkan aroma cantik yang khas dengan sifat perempuan. Secara rinci ia menyebutkan beberapa varian aroma yang telah disiapkannya. Diantaranya adalah

MENYEGARKAN: Summer Perfume keluaran terbaru dari Zoe Signature menawarkan keharuman yang menyegarkan.

5

Perumnas Siapkan 15 Ribu Flat KARAWANG – Program 1 juta rumah yang dicanangkan pemerintah direspon cepat Perum Perumnas. Perusahaan pelat merah itu meresmikan rumah susun sederhana milik (rusunami) di Karawang. Rencana besarnya, tahun ini akan dibangun 25 ribu hunian untuk masyarakat. Direktur Umum Perumnas Himawan Arief Sugoto menyatakan, dari jumlah itu akan dibangun 15 ribu rusun atau flat dan 10 ribu rumah. Hunian vertikal disebutnya menjadi orientasi karena bisa menyediakan lebih banyak tempat tinggal daripada rumah tapak atau landed house. ’’Seperti di Karawang, 3,8 ha bisa memfasilitasi 2.700 hunian,’’ ujar Himawan. Sebagai BUMN yang bertugas untuk menyediakan perumahan layak bagi masyarakat menengah ke bawah, sasaran utamanya masyarakat berpenghasilan rendah (MBR). Itu sesuai dengan PP 83/2015 yang menugaskan Perumnas membangun perumahan rakyat. Untuk tujuh kota yang akan menjadi sasaran pembangunan, dia menceritakan rencana proyek di Medan. Di ibu kota Provinsi Sumatera Utara itu, Perumnas berfokus menata ulang rusun yang telah dibangun 30 tahun lalu. Termasuk menambah jumlah lantai dari 4 menjadi 20 lantai. Ada pula proyek di Palembang untuk peremajaan rusunami yang bisa digunakan sebagai wisma atlet Asian Games 2018. Lantas, proyek di Cengkareng, Jakarta Barat, Bekasi, Karawang, Bandung, dan Makassar. ’’Total investasi Rp 1,7 triliun. Sumbernya dari PMN (penyertaan modal negara) dan perbankan,’’ katanya. Dia menyebutkan, pendanaan relatif tidak memiliki masalah. Sebab, PMN Rp 1 triliun sudah diterimanya pada Desember 2015. Rencananya, dari anggaran itu, Rp 300 miliar digunakan untuk mencari tanah. Sisanya difokuskan pada modal awal pembangunan konstruksi hunian. Di tempat yang sama, Dirjen Penyediaan Perumahan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Syarif Burhanuddin menjelaskan, hunian vertikal memang paling masuk akal untuk saat ini. Dengan lahan yang tidak terlalu luas, bisa tersedia banyak hunian. ’’Di area ini kalau landed house, paling 150 rumah,’’ katanya. Pemerintah berkomitmen menyediakan rumah bagi MBR. Salah satu caranya mengeluarkan regulasi yang lebih ramah kepada para developer. Selama ini, pengembang lebih suka menggarap pasar menengah ke atas. Alasannya, proses mengurus izinnya sama. Tapi, lebih menguntungkan menjual non perumahan rakyat. Dia lantas menyebutkan bahwa pemerintah sudah mempersiapkan regulasi untuk mempermudah izin membangun hunian MBR. Termasuk menyiapkan kemudahan bagi masyarakat untuk punya hunian. Mulai menurunkan uang muka sampai bunga kredit. ’’Seperti rencana pembebasan PPN untuk rumah Rp 250 juta,’’ katanya. Dari 1 juta rumah, rencananya untuk rusun dialokasikan 550 ribu hunian. Dari jumlah itu, sekitar 20 ribu rusun khusus untuk disewakan kepada masyarakat yang belum mampu membeli rumah. (jpnn/van)

Delapan Pameran Dagang Terkemuka HKTD JAKARTA – Hongkong Trade Development Council (HKTD) bakal menggelar delapan pameran perdagangan terkemuka pada April-Mei 2016 mendatang. Agenda itu digelar untuk membantu ekspansi bisnis korporasi ke tingkat regional maupun global. Delapan pameran itu diantaranya ialah Hongkong International Linghting Fair, Hongkong Electronics Fair, International ICT Show dan Hongkong Houseware Fair. Selain itu, ada juga Hongkong International Home Textiles and Furnishing Fair, Hongkong Gifts and Premium Fair, Hongkong International Printing and Packaging Fair serta Hongkong International Medical Devices and Supplies Fair. “Dengan reputasi yang baik untuk internasionalitas dan keragaman produk, pameran HKTDC menawarkan peluang bisnis pada para pengusaha,” terang Direktur HKTDC Leung Kwan Ho, Kamis (25/2) kemarin. HKTDC selama ini selalu mendapatkan sambutan hangat dari para pelaku pasar. Pada tahun 2015 lalu, sekitar 30 pameran HKTDC mampu menarik 35 ribu peserta. Selain itu, agenda tersebut juga dihadiri 726 ribu pengunjung. Para pebisnis Indonesia juga banyak yang ambil bagian dalam pameran itu. Tahun lalu, jumlah peserta pameran asal Indonesia meningkat 32,2 persen menjadi 172 partisipan. Sementara itu, jumlah pembeli mencapai 4.800. Sekadar catatan, Indonesia merupakan mitra dagang ke 23 bagi Hongkong. “HKTDC bertekad memfasilitasi hubungan perdagangan bilateral antara Hongkong dan Indonesia. Saya yakin lebih banyak peluang bisnis baru yang dibentuk di bawah kerjasama Sabuk dan Jalan,” tambah Ho Leung. Pemilik Kovet Lenny Kurniaty mengaku sangat terbantu dengan pameran itu. Pasalnya, permintaan tas kulit ular yang diproduksinya semakin besar. “Hongkong adalah pameran yang harus kami ikuti setiap tahun. Ketika konsisten datang dan terus inovasi, buyers akan semakin yakin,” terang Lenny. Hal yang sama juga diakui pemilik PT Trans Trimitra Eko Wibowo. Sebagai produsen mainan, dia mengaku sangat terbantu dengan HKTDC. “Kami bisa temukan ide baru. Harus diakui mainan Indonesia kalah jauh. Secara industri, kita kalah tiga atau empat langkah. Dari situ, kami bisa belajar,” tegas Eko. (jpnn/van)

Janairo, Carnaval de Rio, Summer in Paneme, Santa Cruz, Ibiza,Amazon Breeze, dan Capacabana. Tujuh varian ini memiliki sensasi keharamun yang khas dan cocok untuk berbagai aktivitas yang padat. Sementara untuk para perempuan dapat menikmati keharuman lembut dari berbagai varian yang dihadirkan. Seperti Rio Botanical, Legendary, Santorini Tea, Party in Vegas, Party in Rio, dan Fresh Iguazo. Keharuman yang ditawarkan mampu memberi kepercayaan diri bagi setiap pemakainya. “Untuk di dalam ruangan bisa tahan sampai seharian. Sementara di luar ruangan bisa tahan selama 12 jam,” tambahnya. Menurut dia, tidak hanya sensasi keharuman dari berbagai tanaman seperti buah dan bunga-bungaan yang mereka hadirkan. Dengan kemasan yang lebih keci, parfum yang dibandrol Rp 85 ribu ini tampak lebih elegan. Karena telah dibalut dengan botol berwarna bening dengan sentuhan dan aksen yang lucu dan unik. Dengan harga terjangkau yang ditawarkan itu, setiap parfum yang dihadirkan Zoe Signature juga dapat menjadi salah satu alternatif bagi pecinta wewangian branded. Setiap parfum yang dihadirkan terinspirasi oleh berbagai parfum kenamaan yang ada di dunia. (mg2/van) REDAKTUR: vandri, LAYOUTER: siti


jumat, 26 FEBRUARI 2016

harta

MIMBAR JUMAT

S

iapa yang tak tergiur dengan harta? Hampir setiap orang pasti mendambakannya, ada yang bekerja siang malam dalam rangka mengumpulkannya karena memang sangat membutuhkannya dan ada pula yang sampai pada taraf menumpuknumpuknya. Diantara mereka ada yang beranggapan kalau mereka tidak punya maka tidak akan dilihat orang, demikianlah memang perasaan orang yang tak punya. Akan tetapi pernahkah kita berfikir bahwa untuk mendapatkannya bukan berarti dengan menghalalkan segala cara yang bisa ditempuh? Kita selaku umat muslim terikat dengan aturan Allah karena kita semua adalah hamba-Nya. Dunia ini sementara dan kita pasti akan meninggalkannya untuk selanjutnya memper-

6

tanggung jawabkan perbuatan kita selama di dunia tatkala menghadap kepada-Nya. Kalau direnungkan manusia itu terkadang membangun rumah/bangunan lainnya yang tidak akan ditempati oleh dia, atau ditempati namun sebentar, setelah itu ditempati anakanaknya atau bahkan orang lain. Jika salah mendidik, keluarganya bakal saling berebut hartanya tersebut. Manusia itu berangan dan bercita-cita apa yang tidak diketahuinya mungkin bisa tercapai atau tidak. Maka ���������� hiduplah menurut kehendak anda, tapi ketahuilah kalau dunia dianggap kecil di mata seseorang maka dia akan mampu untuk mengatur dan menguasainya. Jika tidak maka anda akan jadi budaknya dan selalu dikejar-kejar perasaan takut kehilangan ia/takut miskin. Karena boleh jadi seseorang

disebut-sebut di tengah kaum hanya pada saat dia ada diantara mereka, sementara bila telah pergi dia bakal dilupakan. Allah SWT berfirman: “Bermegah-megah (dalam urusan dunia) telah melalaikan kalian, hingga kalian masuk ke liang lahat” (QS, At-Takatsur: 1-2). Dalam ayat yang lain dinyatakan: “Ketahuilah, bahwa Sesungguhnya kehidupan dunia ini hanyalah permainan dan sesuatu yang melalaikan, perhiasan dan bermegahmegah diantara kalian serta berbangga-banggaan tentang banyaknya harta dan anak, seperti hujan yang tanamtanamannya mengagumkan para petani; kemudian tanaman itu menjadi kering dan kamu lihat warnanya kuning kemudian menjadi hancur. Dan di akhirat (nanti) ada azab yang keras dan ampunan dari Allah serta keridhaan-Nya.

Oleh: Ziyad At-Tamimi, S.ThI, M.H.I Dan kehidupan dunia ini tidak lain hanyalah kesenangan yang menipu”. Perlu diketahui pula bahwa Allah SWT memberi harta itu kepada yang dicintainya dan yang tidak dicintai-Nya, namun Allah itu memberikan ilmu agama ini hanya kepada orang-orang yang dicintaiNya. Jadi bukanlah pertanda orang yang berharta itu mulya atau dicintai Allah, dan sebaliknya bukan berarti orang yang tak punya dihinakan oleh Allah. Sebab kebanyakan manusia berfikir demikian (QS, Al-Fajr: 15-16). Justru orang yang berharta itu akan menempuh hisab yang lama dan panjang kelak di hari kiamat, karena dia akan ditanya: Dari mana dia

memperolehnya dan ke mana dia membelanjakannya? Demikianlah harta terkadang membuat seseorang jadi mulya di sisi Allah dan dihargai oleh sesama manusia, namun bisa juga membuat seseorang hina di sisi Allah sekalipun manusia menganggapnya sebagai orang terhormat dan hebat. Di kalangan para sahabat Nabi SAW yang berharta ada Abu Bakar kemudian para petner bisnisnya yang masuk Islam karena beliau seperti Utsman dan Abdurrahman ibn ‘Auf. Masalahnya adalah keimanan diantara kita yang berfariasi mengenai tebal dan tipisnya. Rasulullah SAW mensinyalir dalam salah satu sabdanya: “Sesungguhnya harta itu manis dan hijau, barangsiapa mengambilnya dengan cara yang haq dan membelanjakannya di jalan yang haq maka berarti dia sebaik-baik pengemban

harta. Siapa yang mengambilnya dengan cara yang tidak baik maka seperti orang yang makan namun tidak merasa kenyang” (HR.Muslim 2742) Hadits ini di samping memberi perumpamaan manisnya dunia karena rata-rata orang suka dengan yang manis, juga disifatinya dunia itu hijau karena warna tersebut dapat membuat mata sejuk. Hal lainnya adalah perumpamaan mengenai orang yang boros dan orang yang bisa mengatur hartanya. Demikianlah Rasulullah SAW dahulu justru menghawatirkan para sahabat dan ummatnya soal harta. Suatu ketika rombongan ‘Amr bin ‘Ash tiba di malam hari setelah menunaikan tugas mengambil harta zakat dari penduduk Bahrain. Di Subuh harinya para sahabat sengaja menunggu Nabi SAW di jalan menuju masjid. Beliau

pun faham maksud mereka, sehingga bersabda: “Bergembiralah dan beranganlah yang menyenangkan kalian. Demi Allah! Bukanlah kemiskinan yang aku takutkan menimpa kalian, namun yang aku takutkan kalau harta dibentangkan untuk kalian sebagaimana orang-orang sebelum kalian. Lantas kalian berlomba-lomba sebagaimana mereka berlomba-lomba, dan dunia membuat kalian binasa sebagaimana ia telah membinasakan mereka” (HR. Al-Bukhari, Muslim dan At-Tirmidzi). Dalam riwayat yang lain Nabi SAW menyebutkan: “Apalagi selain karena harta yang menjadikan kalian berlomba-lomba lalu saling dengki dan saling membelakangi serta saling membenci”. Demikianlah setiap ummat mendapat cobaan dan cobaan kita adalah harta. (*)

bahtsul masail

Hukum Baca Al-Ikhlas, Al-Falaq, dan An-Nas Setelah Jumatan TANYA: Bagaimana hukum membaca surat Al-Ikhlas, Al-Falaq, dan An-Nas setelah salat Jumat sampai tujuh kali dan apa fadhilahnya? Taufik – Malang

HEMAT AIR: Agama Islam sangat berpesan kepada umatnya untuk melakukan penghematan air sedemikian rupa bahkan dalam mandi dan berwudhu.

Cara Rasulullah SAW Berhemat Air Air memiliki posisi penting dalam kehidupan. Bahkan air adalah tulang punggung makhluk hidup. Karenanya manusia dengan daya eksploitasi yang ada padanya adalah makhluk paling bertanggung jawab atas ketersediaan air untuk segenap makhluk hidup dan pelestarian kualitas air bersih itu sendiri. Agama Islam sendiri sangat berpesan kepada umatnya untuk melakukan penghematan sedemikian rupa bahkan dalam mandi dan berwudhu. Imam An-Nawawi dalam karyanya Khulâshatul Ahkâm fî Muhimmâtis Sunan wa Qawâ‘idil Islâm menyebutkan secara eksplisit larangan boros air dalam ber-

wudhu sebagaimana disebutkan oleh Rasulullah SAW. Artinya, “Rasulullah SAW berkata kepada salah seorang sahabatnya yang akan mengambil air sembahyang, ‘Jangan berlebihan (dalam penggunaan air).’” Sejumlah riwayat menyebutkan seberapa banyak Rasulullah SAW menggunakan air untuk mandi dan berwudhu. Demikian disampaikan Imam An-Nawawi dalam karyanya Khulâshatul Ahkâm fî Muhimmâtis Sunan wa Qawâ‘idil Islâm. Dari Anas RA, “Rasulullah SAW mandi menggunakan air sebanyak satu sha‘ hingga lima mud. Sedangkan untuk mengambil air sembahyang,

Beliau SAW menghabiskan air sebanyak satu mud,” HR Bukhari dan Muslim. Satu mud seukuran 675 gram atau ¾ liter. Sementara satu sha‘ seukuran empat mud atau 2.700 gram. Dalam kitab Khulâshatul Ahkâm, Imam An-Nawawi meriwayatkan seberapa banyak air yang digunakan Rasulullah SAW dalam berwudhu. Dari Ummi ‘Imarah AlAnshariyah RA, “Nabi Muhammad SAW berwudhu dengan sebuah wadah berisi air sekira dua per tiga mud,” HR Abu Dawud dan An-Nasa’i. Dari pelbagai riwayat di atas, para ulama menyimpulkan bahwa agama melarang ke-

ras penggunaan air secara berlebihan termasuk dalam berwudhu. Karenanya mereka menetapkan bahwa boros air dalam berwudhu adalah perbuatan yang dibenci oleh Allah SWT (makruh). Berikut ini kutipan dari Syekh M Nawawi Banten dalam Qûtul Habîbil Gharîb, Tausyîh ‘alâ Fathil Qarîbil Mujîb. Artinya, “Adapun hal-hal yang dimakruhkan dalam mengambil air sembahyang adalah berlebihan dalam menggunakan air, mendahulukan anggota tubuh kiri dibanding yang kanan, menambah lebih dari tiga basuhan secara yakin, mengurangi basuhan kurang dari tiga basuhan meskipun ragu...” Karenanya, upayakan mem-

buka keran sekadar keluar air yang dipakai untuk meratakan anggota yang dibasuh saat wudhu. Jangan sampai membuka keran lebar-lebar karena dapat membuang sia-sia banyak air. Pastikan meninggalkan keran dalam keadaan tertutup rapat. Kalau keran rusak, segera diganti demi mensyukuri keberadaan nikmat air. Kalau perlu, gunakan cerat demi penghematan air. Kita berdoa semoga Allah SWT melindungi kita dari pekerjaan setan yang terkutuk, salah satunya boros memakai air. Kita meminta agar Allah menyelamatkan kita semua dari tindakan yang dibenci-Nya. Wallâhu a‘lam. (nu/udi)

JAWAB: Hari Jumat merupakan sayyidul ayyam (penghulu hari), hari di mana kaum muslimin yang berkumpul bersama di masjid untuk menjalankan salat Jumat. Karena itu hari Jumat merupakan salah satu hari raya umat Islam. Pada hari itu kita dianjurkan untuk memperbanyak pelbagai kebajikan seperti sedekah dan lain-lain. Sedangkan mengenai hukum membaca surat Al-Fatihah, Al-Ikhlash, Al-Falaq, dan An-Nas setelah imam salam sebanyak tujuh kali menurut para ulama dari kalangan madzhab Syafi’i adalah sunnah. Kesunnahan ini didasarkan pada sabda Rasulullah SAW yang diriwayatkan al-Hafizh al-Mundziri dari Anas bin Malik RA. Hal ini sebagaimana keterangan yang terdapat dalam kitab Tuhfatul Habib karya Sulaiman al-Bujairimi. “Al-Hafizh al-Mundziri meriwayatkan dari Anas RA bahwa Nabi SAW bersabda : ‘‘Barang siapa yang membaca surat Al-Fatihah, Al-Ikhlash, Al-Falaq dan surat An-Nas (al-mu`awwidzatain) masing-masing sebanyak tujuh kali ketika imam selesai membaca salam salat Jumat, sebelum melipat kakinya, Allah akan mengampuni dosanya yang lalu dan sekarang, dan diberi pahala sebanyak orang yang beriman kepada Allah dan Rasul-Nya,” (Lihat Sulaiman al-Bujairimi, Tuhfatul Habib ‘ala Syarhil Khathib, Beirut, Darul Kutub al-Ilmiyah, cet ke-1, 1417 H/1996 M, juz, II, h. 422). Hadits yang dikemukakan di atas dengan sangat gamblang menunjukkan bahwa membaca surat Al-Fatihah, Al-Ikhlas, Al-Falaq, dan An-Nas masing-masing tujuh kali setelah salat Jumat memiliki keutamaan yang sangat luar biasa, yaitu bisa menjadi sebab turunnya ampunan Allah SWT. Bahkan selain ampunan, Allah juga memberikan pahala besar bagi orang yang melakukannya. Lebih lanjut Sulaiman al-Bujairimi juga mengutip hadits lain yang diriwayatkan Ibnus Sunni dari hadits riwayat Aisyah RA. “Ibnus Sunni meriwayatkan dari hadits riwayat Aisyah ra bahwa Nabi saw bersabda: ‘Barang siapa yang membaca surat Al-Ikhlash, Al-Falaq, dan An-Nas masingmasing tujuh kali, maka Allah akan melindunginya dari kejelekan sampai hari Jumat yang lain,” (Lihat Sulaiman al-Bujairimi, Tuhfah al-Habib ‘ala Syarh al-Khathib, juz, II, h. 422) “Abu Thalib al-Makki berkata, ‘Dan dianjurkan bagi orang yang telah selesai melaksanakan salat Jumat untuk membaca ‘Ya ghaniyyu ya hamid, ya mubdi`u ya mu’id, ya rahimu ya wadudu, aghnini bi halalika ‘an haramika wa bi tha’athika ‘an ma’shiyatika wa bi fadhlika ‘amman siwaka’, sebanyak empat kali,” (Lihat Sulaiman al-Bujairimi, Tuhfatul Habib ‘ala Syarhil Khathib, juz, II, h. 422). (nu_online)

Metode Dakwah Islam Nusantara Sampai kini masih terjadi perbedaan pendapat di kalangan sejarawan tentang masuknya Islam di Nusantara. Di antara yang menjelaskannya adalah Ulama Nusantara Syaikh Abu al-Fadhl as-Senori dalam Ahla al-Musamarah, Islam masuk ke Nusantara (Jawa secara lebih khusus) pada akhir abad keenam Hijriyyah, bersamaan dengan kedatangan Sayyid Rahmat dan Sayyid Raja Pandita dari Negeri Campa (Vietnam sekarang) ke Majapahit untuk menjenguk Bibinya Martanigrum yang menjadi istri Raja Brawijaya. Sementara menurut Sayyid Muhammad Dhiya’ Syahab, dalam ta’liqatnya atas kitab Syams azh-Zhahirah, Sayyid Ali Rahmat datang ke Jawa pada 751 H (1351 M). Meskipun demikian, semua sepakat bahwa Islam masuk ke Nusantara dengan dakwah santun dan penuh hikmah. Metode dakwah Islam Nusantara yang ramah, santun dan penuh hikmah, setidaknya meliputi metode dakwah Islam

Nusantara masa Walisongo dan masa kekinian. Pertama, metode dakwah Islam Nusantara pada masa Walisongo sebagaimana tergambar dalam Ahla al-Musamarah fi al-Auliya’ al-’Asyrah yang antara lain dengan: a. Pendidikan: pendidikan agama Islam yang kokoh meliputi syariat, tarekat, dan hakikat sebagaimana pendidikan yang dilangsungkan oleh Sunan Ampel. b. Kaderisasi: menghasilkan generasi penerus yang konsisten menjalankan syariat, riyadhah, dan menjauhi segala kemungkaran, sehingga mampu menjadi pimpinan yang mengayomi sekaligus disegani di tengah masyarakatnya dan mampu mengajaknya untuk memeluk agama Islam, seperti halnya yang dilakukan oleh Sunan Ampel dan Pamannya, Maulana Ishaq dalam mendidik anakanak dan murid-muridnya. c. Dakwah: konsistensi menjalankan dakwah yang ramah dan penuh kesantunan sebagaimana dakwah Walisongo sehingga me-

HALAQOH: Intelektual muda NU Akhmad Sahal, Rais Aam PBNU KH Ma’ruf Amin, dan Sekjen PBNU Ahmad Helmy Fasihal Zaini (kiri ke kanan) menjadi nara sumber pada Halaqoh Kebangsaan dengan tema “Islam Nusantara. narik simpati dan relatif diterima masyarakat luas. d. Jaringan: jaringan dakwah yang kokoh, sistematis, dan terorganisir, penyebaran muridmurid Sunan Ampel. Sunan Bonang di Lasem dan Tuban, Sunan Gunungjati di Cirebon, Sunan Giri di Tandes, Raden

Fatah di Bintoro, Sunan Drajat di Lamongan dan Sedayu, dan selainnya. e. Budaya: seperti pendirian masjid sebagai pusat peradaban Islam, seperti masjid Ampel, Masjid Demak. f. Politik: politik li i’lai kalimatillah yang bersentral pada

musyawarah ulama. Kedua, metode dakwah Islam Nusantara di masa kini secara prinsip sama dengan metode dakwah di masa Walisongo, meskipun dalam strateginya perlu dilakukan dinamisasi sesuai tantangan zaman, dengan tetap berpijak pada aturan syar’i. Secara terperinci metode tersebut dapat dilakukan dengan: a. Berdakwah dengan hikmah, mau’izhah hasanah, dan berdialog dengan penuh kesantunan. b. Toleran terhadap budaya lokal tidak bertentangan dengan agama. c. Memberi teladan dengan alakhlak al-karimah. d. Memprioritaskan mashlahah ‘ammah daripada mashlahah khasshah. e. Berprinsip irtikab akhaff addhararain. f. Berprinsip dar’ al-mafasid muqaddam ’ala jalb al-mashalih. Ulama sepakat mashlahah yang dijadikan dasar adalah mashlahah yang punya pijakan syariat, sehingga mashlahah

yang mengikuti hawa nafsu ditolak. Sebab, bila mashlahah dikembalikan kepada manusia maka standarnya akan berbeda-beda sesuai kepentingan masing-masing. Inilah yang melatarbelakangi rumusan fikih dikembalikan pada madzahib mudawwan (mazhab yang terkodifikasi). Imam al-Ghazali dalam alMustashfa mengatakan, orang menganggap mashlahah tanpa dasar dalil syar’i maka batal. Beliau juga mengatakan, mashlahah yang dilegalkan syara’ adalah menjaga al-kulliyah alkhams, yakni: a. Melindungi agama b. Melindungi nyawa c. Melindungi akal d. Melilndungi keturunan e. Melindungi harta. Terkait mashlahah mursalah atau munasib mursal yang diutarakan Imam Malik, maka Fuqaha Syafi’iyyah, Hanafiyah dan bahkan Ashab Imam Malik sendiri telah melarang mencentuskan hukum dengan dalil mash-

lahah mursalah. Lalu apa maksud maslahah mursalah Imam Malik ini? Jika Imam Malik memang melegalkan mashlahah mursalah, maka ulama menginterpretasikan bahwa yang dimaksud Imam Malik adalah al-mashlahah ad-dharuriyyah al-kulliyyah alqath’iyyah, bukan dalam setiap mashlahah. Seperti halnya dalam kondisi perang, tentara kafir menjadikan sejumlah orang Islam sebagai perisai, padahal andaikan mereka berhasil menerobos maka berakibat fatal karena dapat menguasai/menjajah negeri kaum Muslimin, sedangkan bila diserang jelas-jelas akan menjamin keamanan bagi kaum Muslimin yang lebih banyak, namun pasti mengorbankan sejumlah orang Islam yang dijadikan sebagai perisai tersebut. (bersambung/sumber keputusan Bahtsul Masail Maudhu’iyah PWNU Jawa Timur tentang Islam Nusantara di Kampus Universitas Negeri Malang, 13 Februari 2016) REDAKTUR: mahmudi, LAYOUTER: kurdi


jumat, 26 FEBRUARI 2016

7

Bupati Emil Berambisi Interkoneksi Yogyakarta – Trenggalek dan Malang MALANG- Bupati Trenggalek Emil Dardak, PhD punya ambisi untuk interkoneksi antaraYogyakarta – Trenggalek dan Malang. Selama ini kawasan Selatan ini masih belum dikembangkan, karena infrastruktur yang kurang, padahal potensinya sangat besar. ‘’Harus ada koridor yang menghubungkan Yogya – Prigi (Trenggalek) dan Malang, ini akan menjadi kekuatan ekonomi yang besar,’’ kata Emil saat berbicara dalam seminar Nasional Kepemimpinan Kaum Muda dalam Birokrasi Pemerintah yang diadakan jurusan Ilmu Pemerintahan FISIP UB, kemarin. Interkoneksi daerah tersebut merupakan salah satu programnya yang dituangkan dalam visi misi saat Pilkada yang lalu. Ini sejalan dengan program Presiden Jokowi yang ingin menggabungkan semua daerah dari Sabang sampai

Merauke. Untuk saat ini, pulau Jawa sudah terhubung, meskipun masih belum dalam taraf yang sangat baik, sementara di Sumatera dan pulau-pulau lain masih belum tersambung. Dalam program pembangunan nasional, pembangunan infrastruktur menjadi prioritas agar mampu menghubungkan seluruh wilayah Indonesia. Emil menyebut, kurangnya infrastruktur menyebabkan biaya tinggi terutama dalam distribusi. Dia menyontohkan, biaya kirim barang dari Jakarta ke Trenggalek lebih mahal dibanding biaya pengiriman barang dari Jakarta ke Hongkong. Begitu juga dari Medan ke Jakarta, lebih mahal dibanding dari Medan ke Malaysia. Seperti program pemerintah pusat yang akan bangun infrastruktur, Pemkab Trenggalek juga akan melakukan hal yang sama untuk menyatukan wilayah tersebut.

SEMINAR NASIONAL: Bupati Trenggalek Emil Dardak, PhD bersama H Husnun N Djuraid, Direktur Klikapa.com sewaktu menjadi pembicara seminar Nasional Kepemimpinan Kaum Muda dalam Birokrasi Pemerintah yang diadakan jurusan Ilmu Pemerintahan FISIP UB, kemarin. Dia mengibaratkan daerahdaerah itu seperti batang lidi yang berserakan. Karena sen-

dirian, maka lidi tersebut tidak memiliki kekuatan. ‘’Kalau lidi-lidi tersebut disatukan,

akan menjadi kekuatan yang dahsyat, menghubungkan satu daerah dengan lainnya.

Pemerintah pusat misalnya membuat tol laut yang menghubungkan berbagai daerah,’’ terang bupati muda berusia 32 tahun tersebut. Dia mengaku, apa yang diprogramkan tersebut merupakan bagian untuk memperkuat ekonomi masyarakat. Hal ini penting, karena ekonomi yang kuat akan menciptakan kemadirian masyarakat dan mengurangi ketergantungan pihak luar. Hal itu bisa dilihat saat krisis moneter (krismon) tahun 1998 yang membuat ekonomi Indonesia – dan negara-negara lain – terpuruk, karena ketergantungan yang tinggi pada pihak asing. Krismon itu bisa saja terulang karena perekonomian dunia memang tidak stabil. Sepuluh tahun setelah krismon itu, dunia juga mengalami krisis meskipun tidak separah 1998, bahkan tahun 2014 lalu juga terjadi krisis yang

sama dengan skala yang lebih kecil. Untuk menanggulangi masalah tersebut, ekonomi lokal harus diperkuat. Emil mengutip pernyataan Wapres Jusuf Kalla dalam memperkuat ekonomi lokal tersebut. ‘’Yang terpenting sekarang bukan membangun pasar modal tapi membangun Pasar Tanah Abang,’’ ujarnya. Itu artinya membangun kekuatan sendiri yang berbasis ekonomi rakyat. Dalam krisis, ekonomi rakyat yang terdiri pada pedagang kecil, UKM dan kaki lima, terbukti mampu bertahan. Sebaliknya, perusahaan besar dengan modal besar dan karyawan yang banyak, banyak yang tumbang dihantam krisis. ‘’Yang penting sekarang kita membangun kekuatan sendiri. Kalau di dalam kita kuat, tentu akan mampu bersaing ke luar,’’ terang suami artis Arumi Bachsin itu. (nun)

lintas edupolitan

Menristekdikti: Tidak Ada Mahasiswa, 103 Kampus Ditutup

Mohamad Nasir

IST/ Malang Post

RAIH DOKTOR: Nurcholis Sunuyeko resmi menyandang gelar doktor Ilmu sosial di Unmer Malang dengan predikat sangat memuaskan.

Nurcholis Kaji Interaksi Sosial Mahasiswa Rantau di Malang Berhasil Raih Gelar Doktor MALANG- Kota Malang sudah tak diragukan lagi sebagai kota pendidikan, yang memiliki banyak Perguruan Tinggi (PT) baik swasta maupun negeri. Tak heran, kedatangan warga dari luar pulau menambah citra kota Malang sebagai kota Multikultural. Keragaman budaya yang ada, menjadi kajian menarik bagi Drs. Nurcholis Sunuyeko, M.Si sebagai bahan disertasinya yang berjudul Interaksi Sosial Mahasiswa Rantau, yang ia presentasikan melalui sidang terbuka program pascasarjana Universitas Merdeka (Unmer) Malang, kemarin. Penelitian ini, katanya, bisa mengangkat suatu fenomena bahwa proses mengindonesiakan seluruh budaya yang ada di Indonesia, tidak cukup hanya menyasar teori saja. Melainkan perlu adanya praktik langsung. Selama ini, proses

adaptasi budaya timur dan budaya Jawa perlu ada fasilitator. “Kalau mau mereka aktif, maka lingkungan sekitar juga perlu aktif,” ujarnya. Ia mencontohkan IKIP Budi Utomo tempatnya mengajar selama ini, terdiri dari beberapa etnis Flobamora (Flores, Sumba, Timor Barat, dan Alor ) berpola asosiatif, tidak hanya dengan mahasiswa daerah lain tetapi juga dengan masyarakat sekitar kampus. Hal ini yang mendorong Nurcholis untuk melakukan penelitian tersebut. Menurutnya, interaksi sosial semacam ini bisa jadi menimbulkan proses sosial yang terdiri dari dua hal, yakni nilai positif dan juga negatif. “Kalau dari hal positif bisa terjalin adaptasi budaya dan saling menghargai budaya satu sama lain, dari segi negatif bisa terjadi konflik atau gesekan,” terangnya.

Hanya saja, lanjutnya, penerapan interaksi sosial yang bagus juga akan berdampak pada proses sosial yang positif. “Syukurnya selama ini di lingkungan IKIP Budi Utomo interaksi sosialnya bagus,” katanya. Ia mengungkapkan, disertasi ini kedepannya dapat berpe­ ngaruh terhadap etnis-etnis yang diangkat. Ia tak menampil, kedatangan mahasiswa dari luar daerah ini juga memberi dampak bagi perekonomian kota Malang. “Selain meningkatkan citra kota Malang sebagai kota pendidikan, kedatangan mereka juga memberi dampak positif seperti pemasukan bagi warga kota yang membuka kost-kostan. Selain itu juga semakin meningkatkan investasi kota,” jelasnya. Dalam penelitiannya, mahasiswa Flobamora yang menempuh studi di IKIP Budi Utomo secara bertahap berhasil me-

lakukan adaptasi sosio-kultural baik dengan mahasiswa dari daerah lain, maupun masyarakat sekitar kampus. Tak hanya itu, mahasiswa Flobamora juga mengalami akulturasi dengan pola peleburan unsur budaya, agama dan kepercayaan, serta kesadaran etnik dan asal daerah yang relatif mampu menyesuaikan dengan baik. Proses perjuangannya itu berakhir dengan manis, dengan penghargaan lulus dengan nilai sangat memuaskan. Drs Nurcholis Sunuyeko MSi resmi menyandang gelar doktor Ilmu sosial di Universitas Merdeka (Unmer) Malang dengan predikat sangat memuaskan, yang disampaikan oleh rektor Unmer, Prof. Dr. Anwar Sanusi SE M.Si. Menurut Anwar, predikat tersebut pantas diberikan karena Nurcholis berprestasi dan memiliki kredibilitas tinggi dalam

penelitian. “Pertimbangan penguji didasarkan pada cara-cara Nurcholis mempertimbangkan disertasi, semangat dalam menyelesaikan pendidikan dan nilai hasil sidang tertutup tanggal 18 Februari lalu,” kata Anwar. Prof. Dr. Sebastian Koto, M.Si sebagai Ko Promotor mengungkapkan kebanggaan pada mahasiswa bimbingannya itu. “Hasilnya bagus, karena memang saya sebagai Ko Promotor sebagai pembimbing dari awal,” katanya. Secara ilmiah, menurut Sebastian, Nurcholis dinilai dapat memilih metode penelitian yang baik, karena berhasil menyatukan pertemuan dua budaya dengan masyarakat sekitar. Hal ini jelas sangat membutuhkan kehati-hatian dalam menjalani proses penelitian, agar tidak saling menyinggung satu sama lain. (mg6/udi)

Siswa SMK Ditantang Tianjin, Ciptakan Sepeda Listrik MALANG- Jawa Timur akan menjadi pabrik sepeda listrik di Indonesia. Bedanya, pabrik tersebut akan dikelola oleh ta­ngan dingin siswa dari 11 SMK di Jawa Timur. Hal itu disampaikan oleh Jasper Ho, yang mewakili pemerintah Tianjin di bidang kerja sama, kemarin, di SMK PGRI 3 Malang. Tak hanya Jasper, hadir pula investor lain yang berasal dari asosiasi sepeda listrik dari Tianjin, China. Jasper juga mengatakan jika kerja sama tersebut sudah mendapat restu dari Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur. Adanya sepeda listrik ini nantinya dapat membantu mengurangi jumlah polusi yang ada di Indonesia. “Kami tertarik bekerja sama

dengan Indonesia karena disini tingkat polusinya tinggi, de­ ngan adanya sepeda listrik ini diharapkan polusi di Indonesia berkurang,” ujar pria yang fasih berbahasa Indonesia itu. Adapun kesebelas SMK tersebut adalah SMK PGRI 3, SMKN 1 Malang, SMK Muhammadiyah Kepanjen, SMK PGRI 2 Ponorogo, SMK 1 Blitar, SMKN 1 Sidoarjo, SMK Purwosari, SMKN 1 Gresik, SMK PGRI Wlingi Blitar dan SMK Islam 1 Blitar. Nantinya, masing-masing SMK akan memiliki bagiannya tersendiri. “Dari semua SMK punya bagian masing-masing untuk membuat sepeda listrik, tetapi nanti ada satu sekolah yang mengerjakan finishing-

nya,” terangnya. Saat ini, fokus utama yang akan digarap dengan sempurna masih untuk sepeda listrik. Hanya saja, Jasper mengung­ kapkan tak menutup kemungkinan untuk melebarkan kerjasama ke ranah lain seperti tehnologi alat pertanian, mini bus listrik yang kelak bisa menggantikan mikrolet. “Saat ini kami masih memfokuskan di sepeda listrik, kalau bagus, kami juga akan kerjasama di bidang lain,” terangnya. Hanya saja, pihak Tianjin masih membutuhkan waktu untuk proses penggodokan materi kerjasama antara China dan Indonesia, karena ini merupakan kunjungan pertama pihak Tianjin ke SMK PGRI

3. ������������������������ Guna mewujudkan hal tersebut, pihak Tianjin mensyaratkan minimal lahan sebesar 1000 meter persegi. Persyaratan tersebut dirasa tidak terlalu sulit karena masing-masing sekolah sudah memiliki lahan seluas tiga hektar. Sebelum mengadakan kerjasama, siswa/i dari SMK tersebut sudah menjalani pelatihan selama 1,5 bulan di Tianjin, China. Dimas Setyawan, siswa jurusan Teknik Mesin SMK PGRI 3 menceritakan pengalamannya selama pelatihan. Menurutnya, hal tersulit dari pengerjaan sepeda listrik adalah pada penyesuaian lubang pemasangan yang memiliki fungsi sebagai kontrol. “Lubang untuk memasang

tempat kontrolnya sulit, harapannya disini agak dibuat lebib sederhana,” katanya. Lebih lanjut lagi, Dimas mengungkapkan untuk proses perakitan sepeda diperkirakan tidak terlalu rumit. ”Kira-kira seminggu bisa untuk merakit 100 unit sepeda listrik,” terangnya. Sepeda listrik ini juga dirasa bermanfaat bagi kehidupan masyarakat, karena modal utama dalam penggunaan sepeda ini adalah listrik, bukan bahan bakar. ”Sepeda nya bisa di charge listrik sampai baterai penuh sekitar 2 jam untuk penggunaan 8 jam pemakaian, untuk kecepatan 40 sampai 50 kilometer per jam,” jelasnya. (mg6/udi)

JAKARTA- Menteri Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi Mohamad Nasir mengatakan penutupan 103 perguruan tinggi dilakukan karena salah satunya ketiadaan mahasiswa yang aktif belajar di kampus tersebut dalam rentang dua sampai tiga tahun. ”103 (kampus) sudah kami cabut izinnya karena permintaan dari yayasannya. Sudah dua tahun tidak ada mahasiswanya daripada menjadi beban, mereka (pemilik yayasan) meminta agar ditutup saja,” kata Menteri Nasir pada Rakernas Asosiasi Badan Penyelenggara Perguruan Tinggi Swasta Indonesia (BP-PTSI) di Universitas Yarsi, Jakarta, Kamis. Nasir mengatakan dari 243 perguruan tinggi yang bermasalah atau tidak memenuhi parameter kampus ”sehat”, ada 104 perguruan tinggi yang diaktifkan kembali dengan dilakukan pembinaan, sedangkan 103 perguruan tinggi telah dicabut izinnya karena beberapa alasan. Selain permintaan untuk ditutup, beberapa universitas lainnya melakukan merger atau penggabungan perusahaan dengan universitas yang lain dengan kepemilikan yang sama. Konflik internal juga dialami pada sembilan perguruan tinggi di beberapa daerah, seperti di Kupang, Sumatra Utara dan Lampung yang mengakibatkan kampus ditutup. Senada dengan itu, Ketua Umum AsosiasI BP PTSI Thomas Suyatno mengatakan penutupan ratusan kampus adalah normal jika perguruan tinggi tersebut dinyatakan sakit atau tidak bisa memenuhi persyaratan kampus layak. ”Normal kalau ditutup, (kampus) yang ditutup karena tujuh parameternya tidak dipenuhi. Penyakitnya itu bermacam-macam, yakni ada konflik internak dan eksternal; pengessahan yayasan oleh Kemenkumham dan kelas jarak jauh tanpa izin. Selain itu juga, rasio dosen mahasiswa dan dosen tetap yang tidak berimbang, sarana dan prasanan, masalah proses belajar mengajar, masalah pangkalan data pendidikan tinggi (PD Dikti), terakhir masalah manajemen di dalma kampus,” kata Thomas. Thomas menegaskan bahwa tidak ada pembinasaan dari Kemristekdikti terkait 103 kampus yang tidak aktif, melainkan pembinaan, pengendalian dan pengawasan terhadap perguruan tinggi bermasalah. (ra/det/udi)

350 Sekolah SPK Wajib UN Tahun Ini DEPOK- Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) mewajibkan sekolah yang tergabung dalam Satuan Pendidikan Kerja Sama (SPK) untuk mengikuti Ujian Nasional (UN) pada tahun ini. ”Sebanyak 350 SPK di seluruh Tanah Air akan mengikuti UN pada tahun ini,” ujar Kepala Pusat Penilaian Pendidikan (Puspendik) Kemdikbud, Nizam, dalam konferensi pers Rembuk Nasional Pendidikan dan Kebudayaan (RNPK) 2016 di Depok, Jawa Barat, kemarin. Kemdikbud menyatakan telah mensosialisasikan mengenai kewajiban mengikuti UN tersebut pada SPK. ”Responnya positif, mereka akan mengikuti tiga mata pelajaran yang wajib yakni Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris dan Matematika. Sisanya tergantung siswanya, karena mereka kurikulumnya berbeda dengan kurikulum nasional,” terang dia. Siswa di SPK tersebut akan mengikuti UN Berbasis Komputer (UNBK). Nizam juga mengatakan para SPK itu telah mengikuti uji coba UNBK sekitar dua pekan lalu. Sebelumnya, siswa SPK mengikuti UN di sekolah lain. Namun untuk tahun ini, mereka harus mengikuti UN di sekolah mereka sendiri. ”Ini khusus untuk siswa WNI saja. Kemdikbud melayani WNI untuk mengikuti UN,” jelas Nizam. SPK merupakan sekolah-sekolah yang menggunakan kurikulum luar negeri dengan pengantar bahasa asing di kelas. Sebelum berganti nama pada akhir 2014, sekolah-sekolah itu menggunakan nama internasional. UN untuk tingkat SMA/MA/SMK akan diselenggarakan mulai 4 April. Sementara untuk tingkat SMP/MTS akan diselenggarakan 3 Mei. UN diselenggarakan melalui dua metode yakni ujian berbasis kertas dan ujian berbasis kom­ puter. (ra/det/udi) REDAKTUR: mahmudi, LAYOUTER: kurdi


jumat, 26 FEBRUARI 2016

Inteligensi Embun Pagi Sudah Lahir Seri Terakhir Supernova Berbobot 570 Gram JAKARTA- Sebelum rilis secara resmi di pasaran, seri terakhir novel SUPERNOVA yang berjudul Inteligensi Embun Pagi ternyata sudah begitu ditunggu-tunggu pembaca. Pemesanan dengan cara pre-order pun sudah banyak dilakukan, dan mereka yang memesan pun tak hanya yang tinggal di Jakarta saja. “Banyak yang nanya berat bukunya berapa karena berhubungan dengan ongkos kirim (bagi pembaca yang pre order). Saya jadinya juga nanya

ke penerbit beratnya berapa tapi mereka belum sempat nimbang,” ucap penulis Dewi Lestari di kawasan Melawai, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu. Dewi pun sempat memposting foto bukunya yang tengah ditimbang dan menulis ‘Bayi lahir sehat dan utuh dengan berat 570 gram’. Buku tersebut menyita cukup banyak energi untuk penggarapannya. “Kebetulan saya punya timbangan digital, begitu terima sampel bukunya langsung saya timbang. Buku itu anak jiwa, jadi begitu bukunya datang rasanya kayak menimbang anak. Oh ini yang saya kerjain selama satu tahun akhirnya konkrit juga dalam bentuk buku,”

ungkapnya. Dalam 5 seri sebelumnya, begitu banyak tokoh menarik yang dimunculkan dalam novel-novelnya. Mulai dari Diva, Bodhi, Elektra, Zarah, hingga Alfa, menimbulkan misteri yang membuat pembaca ingin tahu bagaimana kelanjutannya. Lantas seperti apa kisah Supernova yang sekarang? “Lega, seneng, deg-degan. Saya mengantisipasi bagaimana nih reaksi pembaca karena banyak kejutan yang akan terjadi dalam cerita. Bagaimana nasib jagoan mereka, apakah sesuai dengan seperti yang diharapkan. Apakah karakternya seperti yang mereka duga. Ini menegangkan buat saya,” tandas Dee.(kpn/ary)

kebijakan

Dukung Kantong Plastik Berbayar

KPN

Dewi Lestari

Miss Indonesia

Ditanyai

Produk Lokal Malam puncak Miss Indonesia 2016 selesai digelar, di studio RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat pada Rabu (24/2) hingga Kamis (25/2) dini hari. Miss Bangka Belitung, Natasha Mannuela akhirnya keluar sebagai pemenang kontes kecantikan tersebut. Dia sukses mengungguli 33 kontestan dari berbagai provinsi setelah melalui serangkaian tes. Dalam babak lima besar, Natasha Mannuela mengalahkan empat peserta lain yakni Nabila Astrid dari Kepulauan Riau, Kidung Paramadita dari Lampung, Dian Bernika dari Sumatera Utara, dan Editha Aldillasari dari Bengkulu. Jawaban wanita 21 tahun itu saat menjawab pertanyaan seputar bentuk kecintaan terhadap Indonesia menjadi salah satu kunci kemenangan. Penjelasannya tentang konsistensi mendorong produk lokal hingga ke mancanegara mencuri perhatian juri serta tamu undangan. Raut bahagia tampak di wajah Natasha Mannuela saat Miss Indonesia 2015, Maria Harfanti memasang mahkota Miss Indonesia kepadanya. Pemasangan mahkota itu didampingi juga oleh Miss World Mireia Lalaguna Royo. Dengan gelar Miss Indonesia 2016, mahasiswi jurusan bisnis tersebut berhak mewakili Indonesia di ajang Miss World 2016. Sementara untuk posisi runner up satu ditempati Miss Bengkulu Editha Aldillasari dan Miss Sumatera Utara Dian Bernika menjadi runner up kedua.(ded/jpg)

Net

MERIAH : Puncak Miss Indonesia berlangsung meriah Kamis dini hari, kemarin.

kehamilan

Rajin Pakai Koyo Jika tak ada halangan, dalam hitungan bulan Mulan Jameela akan melahirkan anak kedua dari Ahmad Dhani. Saat ini pelantun Wonder Woman itu sudah memiliki 3 buah hati, yakni Tiara dan Daffy yang merupakan anak hasil hubungannya dengan suami pertama, lalu si kecil Safeea. Usia kandungan Mulan sendiri sudah menginjak bulan ke-6. Wanita kelahiran Garut itu mengaku jika sejauh ini tidak ada masalah serius dengan kandungannya. “Hamil udah 6 bulan, hamilnya lancar agak sakit pinggang, jadi koyoan mulu dipinggang,” ujar Mulan singkat ketika ditemui di kediamannya di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan. Wacana kehadiran seorang adik biasanya tak diterima dengan Net baik oleh kakaknya. Mulan Jameela Namun beda ceritanya dengan Safeea yang malah sudah sangat tak sabar untuk melihat adiknya. “Sebelum positif (hamil), Fea udah tau kalau mau punya adik. Dia antusias, dia mau punya adik jadi suka deket, dikitdikit cium aku sama perutnya,” sambung wanita berusia 36 tahun itu. Hingga kini Mulan belum mengetahui jenis kelamin dari calon bayinya. Namun untuk urusan ini, Dhani dan Safeea kompak ingin Mulan melahirkan anak perempuan. “Cewek cowok apa aja lah.Yang request malah anak-anak, ada yang cewek dan cowok, Mas Dhani maunya cewek. Fea maunya cewek, kalau cowok juga nggak apa-apa,” pungkas Mulan.(kpn/ary)

The Voice Indonesia

Empat Juri Berburu Kualitas Empat musisi kenamaan Tanah Air yakni Agnez Mo, Kaka “Slank”, Ari Lasso, dan Judika akan bersaing menjadi juri atau coach ajang pencarian bakat bernyanyi The Voice Indonesia. Mereka akan menilai 155 peserta hasil audisi di sejumlah kota. Uniknya penilaian diberikan fokus pada kualitas suara tanpa melihat penampilan fisik kontestan. Coach duduk di kursi membelakangi peserta yang tampil di atas panggung lewat tahap blind audition. Judika mengaku bangga bisa terlibat menjadi coach The Voice Indonesia. Apalagi dia berasal dari ajang pencarian bakat juga. Dan kini berdiri sebagai penilai. “Kehormatan banget jadi coach. Bangga bersama tiga orang yang merupakan bagian dari perjalanan karier aku dan tentunya saya merasakan apa yang dirasakan oleh peserta,” kata Judika saat jumpa pers The Voice Indonesia di Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Kebanggaan tersendiri juga dirasakan Kaka ‘Slank’. Dia menyebut senang terlibat sebagai coach. Sebab menurutnya, empat coach merupakan perwakilan untuk suara penyanyi Indonesia yang memiliki karakter berbeda. “Mudah-mudahan kehad-

8

Pemberlakuan program kantong plastik berbayar di Indonesia mendapat dukungan aktris Tatjana Saphira. Cewek 18 tahun itu menilai langkah tersebut bisa mengurangi jumlah sampah plastik. “Dukung banget, soalnya sebelum ada program ini aku emang enggak pakai kantong plastik lagi,” kata Tatjana Saphira usai peluncuran kampanye global terbaru Coca Cola Rasakan Momennya di kawasan SCBD, Jakarta. Menurut bintang I am Hope itu, dia telah diajarkan ibunya untuk tidak boros memakai plastik. Keluarga Tatjana lebih memilih membawa kantong berbahan kanvas saat berbelanja secara bergantian. “Udah setahunan itu pertamanya mama,” ucapnya. Kekasih Herjunot Ali itu berharap program kantong plastik berbayar itu bisa disosialisasikan. Agar jumlah sampah lebih berkurang. “Kalau memang mau panjang ya terus diterapkan,” imbuhnya. Bersama empat artis lainnya, Tatjana dipercaya brand minuman raksasa Coca Cola meluncurkan kampanye global bertajuk Taste The Feeling alias Rasakan Momennya. Kampanye ini menaungi brand Coca Cola, Coca Cola Diet, dan Coca Cola Zero ini digulirkan di seluruh negara pada kuartal kedua 2016. Program Rasakan Momennya diimplementasikan melalui berbagai aspek yakni 10 materi iklan di TV, 100 gambar, musik atau anthem, dan aktivitas digital interaktif. Marketing Director Coca Cola Indonesia Souleymane Hamid menyebut, Taste The Feeling merupakan kampanye dengan pendekatan bercerita atau story telling. Cerita tersebut merangkum momen-momen spesial pada kehidupan sehari-hari konsumen. Termasuk melibatkan lima brand ambassador dari kalangan selebritis. Kelimanya adalah aktor Arifin Putra, penyanyi Eva Celia, aktris Tatjana Saphira, pembalap Alexandra Asma Soebrata, dan model Aubry Beer. “Wajah mereka akan merepresentasikan Indonesia di mata dunia,” kata Souleymane Hamid peluncuran kampanye global terbaru Coca Cola Rasakan Momennya di kawasan SCBD, Jakarta. Menurut Souleymane, kelima brand ambassador dari Tanah Air itu akan bersanding dengan ratusan model internasional yang menghiasi visual dari kampanye Taste The Feeling di berbagai negara. (ded/JPG) Net

Tatjana Saphira

prostitusi artis

Hesty Akhirnya Buka Suara Setelah menghilang dari kejaran awak media, Hesty Klepek Klepek kini angkat bicara mengenai kabar dirinya tengah berbadan dua. Wanita 22 tahun itu tak menampik saat ini dirinya tengah hamil. Dia juga mengaku sudah menjadi seorang istri sejak 2015. “Hesty sudah menikah tahun kemarin bulan Agustus, sekarang sudah mengandung, maju 4 bulan,” ujar Hesty saat menggelar jumpa pers. Cuti kerja yang dia ambil awal Januari 2015 kemarin, memang karena kehamilannya. Meski mengaku tengah mengambil cuti, Hesty nyatanya masih bekerja di Lampung yang akhirnya berujung kepada penangkapan. “Awalnya Hesty cuti hamil dan mau ke Lampung, tapi ada meeting dulu di sana,” kata Hesty. Penyanyi dangdut Hesty Klepek Klepek menyatakan bahwa dirinya sudah menikah pada Agustus 2015. Hanya saja pernikahan tersebut tidak digelar secara wah dan tanpa diketahui banyak orang. Saat ini rumah tangganya bakal diramaikan dengan kehadiran seorang anak. “Hesty sudah menikah tahun kemarin bulan Agustus, sekarang sudah mengandung maju 4 bulan,” ungkap Hesty saat menggelar jumpa pers. Lalu siapa suami Hesty tersebut? Sayangnya, wanita 22 tahun ini masih merahasiakannya. Dia bilang, suaminya memang tidak ingin ikut terekspose oleh media. Karena itu, Hesty menghargai keputusan suami tercinta. “Suami nggak mau terlalu banyak diekspose, dia nggak stay di Jakarta terus. Kadang di luar kota, kadang di luar negeri. Adalah, dia seorang pekerja keras,” tandas Hesty. Kasus prostitusi yang menimpa Hesty Klepek-klepek, membuatnya trauma. Pasca penangkapan oleh Polda Riau beberapa waktu lalu, Hesty mengaku lebih banyak mengurung diri dan tidak melihat tayangan media. “Saya memilih tidak lihat TV, baca koran, atau lihat berita online. Kalau lihat itu saya masih trauma,” kata Hesty di tayangan Go Spot pagi, Kamis (25/2). Sejak kejadian tersebut, Hesty mengaku sempat terpuruk. Beruntung dia mendapat dukungan keluarga besarnya. “Mama, om saya suka beri saya semangat. Mereka bilang Hesty kamu harus move on. Yang lalu biarlah berlalu,” ujar Hesty yang didampingi kuasa hukumnya.(jpnn/ary)

JPG

KAWAKAN : Inilah empat penyanyi kawakan yang menjadi juru The Voice Indonesia, Agnez Mo, Kaka Slank, Ari Lasso dan Judika. iran gue bisa memengaruhi keputusan coach lain. Soalnya gue tipe yang enggak punya konsep, jadi itu yang menjadi improvisasi yang menambah keseruan,” tutur Kaka. “Kalau buat saya, ini mimpi terwujud buat jadi juri talent search,” sambung Ari Lasso. Agnez Mo menilai, The Voice Indonesia tidak menitikberatkan pada prestasi juri yang sukses mendidik kontestan menjadi juara. Melainkan, wadah jangka panjang bagi pe-

nyanyi berbakat. “Mindset kita bukan saingan, kita ingin melihat top three nantinya sukses di dunia musik,” ucapnya. Perdebatan di antara coach dipastikan menambah menariknya The Voice Indonesia tahun ini. Sebab komentar Agnez Mo, Kaka “Slank”, Ari Lasso, dan Judika, sangat berguna mencari pemenang yang berkualitas. The Voice Indonesia mulai tayang pada Jumat (26/2) mendatang, pada pukul 21.00 WIB di RCTI. (ded/JPG)

Net

Hesty Klepek-Klepek

REDAKTUR: BAGUS ARY, LAYOUTER: SITI


jumat, 26 FEBRUARI 2016

Polres Hari Ini Kawal Otopsi TKW MALANG – Jumat pagi ini, jenazah Eka Suryani, 23 tahun TKW asal Desa Mulyosari, Kecamatan Donomulyo, yang tewas di China, akan tiba di Kamar Mayat RSSA Malang. Jenazah ibu satu anak itu, akan diotopsi untuk mengetahui penyebab kematiannya. Polres Malang, yang mengeluarkan rekomendasi otopsi juga menyatakan siap untuk mengawal hasil otopsi kematian TKW tersebut. “Besok (hari ini, red) saya sendiri yang akan mengawal proses otopsi di kamar mayat RSSA Malang. Saya sudah berkoordinasi dengan dokter forensik, dan surat permohonan otopsi sudah kami siapkan,” ujar Kasatreskrim Polres Malang,

AKP Adam Purbantoro. Mantan Kasatreskrim Polres Malang Kota, ini menambahkan selama ini kepolisian telah berkomunikasi dengan Indra Teguh Wiyono (suami Eka Suryani, red) serta kuasa hukumnya, Bakti Riza Hidayat dari ASP Law Firm Malang. Termasuk sudah berkoordinasi dengan Polda Jawa Timur dan Interpol, terkait proses otopsi di RSSA Malang. “Intinya bahwa keluarga, mengharapkan jenazah Eka Suryani diotopsi di Malang. Karena sebelumnya, keluarga menolak otopsi di China, dengan alasan tertentu. Karena ini adalah permintaan, maka kami berikan rekomendasi untuk pelaksanaan otopsi. Kebetulan korban adalah warga Kabu-

paten Malang,” terang Adam. Namun lanjut Adam, sebelum pelaksanaan otopsi dilakukan, bersama dokter forensik akan melihat dulu kondisi mayat Eka Suryani. Jika memang Eka belum pernah diotopsi di China, maka proses otopsi bisa dilanjutkan. Tetapi juga tubuhnya sudah dibedah di China, maka tidak akan dilakukan otopsi. “Hasil otopsi tersebut akan menjadi dasar penyelidikan lebih lanjut. Hasilnya akan kami koordinasikan kepada Divisi Hubungan Internasional (Interpol), untuk segera ditindaklanjuti,” lanjutnya sembari mengatakan bahwa proses otopsi akan dilakukan sekitar pukul 10.00.

copas Whatsap

Ngakak Ker Selingkuhan Nenek

Sekadar diketahui, Eka Suryani meninggal dunia di China, pada 23 Januari 2016 lalu. Eka dinyatakan tewas di dalam kamar mandi karena tersengat listrik. Namun pihak keluarga meyakini bahwa kematiannya tidak wajar. Sebab beberapa hari sebelum meninggal dunia, Eka kerap mengeluhkan kalau dirinya sering mendapatkan siksaan dan perlakuan kasar majikannya.(agp/lyo) Insert: Foto semasa hidup Eka Suryani, TKW asal Kecamatan Donomulyo, yang diduga menjadi korban pembunuhan.

Sudah Kubam Ditambah Bawa Celurit SUMBERPUCUNG– Ibarat tak ada angin tak ada hujan, kok bepergian membawa senjata celurit. Akibatnya pun sudah bisa ditebak, dicokok polisi dan masuk tahanan. Itulah apes yang dialami Hendrik Setiawan, warga Desa Ngebruk, Kecamatan Sumberpucung . Kapolsek Kepanjen, Kompol Ahmad Sujalmo mengatakan, bahwa tersangka Hendrik diamankan ketik melintas di Jalan Raya Kepanjen. Ia diamankan, setelah sebelumnya terlibat cek-cok mulut dengan pengguna jalan lainnya. “Saat kami amankan itu, tersangka dalam kondisi mabuk berat akibat pengaruh minuman keras,” ujar Ahmad Sujalmo. Rabu malam itu sekitar pukul 23.40, petugas Polsek Kepanjen, mendapat informasi dari polisi Lalu Lintas yang berjaga di simpang empat Jalan Raya Kepanjen. Polisi Lalu Lintas tersebut, menginformasikan ada keributan antar pengguna jalan. Mendapat informasi itu, petugas Polsek Kepanjen langsung datang ke lokasi. Polisi langsung mengamankan Hendrik, karena kondisinya mabuk berat. Selanjutnya, petugas melakukan penggeledahan pada tubuh serta sepeda motor Yamaha Mio N 4649 IW tersangka. Ketika diakukan penggeledahan tersebut, di dalam jok motornya ditemukan sebilah celurit. Karena saat ditanya surat izinnya, tersangka tidak bisa menunjuk-

9

Agung Priyo/Malang Post

UU dARURAT: Petugas menunjukkan barang bukti sajam jenis celurit milik tersangka yang diamankan.

Istilah ‘ Selingkuhan’ yang didengar seorang nenak dari tayangan sinetron, rumopian tetangga maupun bacaan koran abangan, membuat dia tertarik untuk bertanya kepada cucunya. " Nduk cucuku... apa sih sebenernya arti selingkuhan itu?" Tak ingin memikirkan macem-macem, sang cucu pun menjawab seenaknya: "Oh..selingkuhan itu penyakit mencret atau diare Nek!!" Maka mengertilah si nenek sekarang, kalau dulu Krisdayanti punya selingkuhan, berarti artis asal Kota Batu itu sedang punya penyakit diare. Lanntas suatu pagi si nenek terduduk lemas di depan rumah, dan kebetulan Ketua RT lewat serta merasa iba. "Nek... ,kok sepertinya kecapekan dan tidak bertenaga gitu?" Jawab si nenek: "Iya nih Pak RT.. biasa deh ini karena selingkuhan.. Dari sore sampai pagi dihajar selingkuhan sampe lemes. Belum sempat naikin celana.. eh si selingkuhan datang lagi, siapa yang tidak lemes Pak RT ?!!" Ketua RT: "... ??? dasar nenek-nenek sekarang,’’langsung pingsan.

Segitiga Podo karo putuku iki tah !! disuruh sinau, mbulet terus ! Bukune digeletakno nang lantai, terus potelote dijepit nganggo jari kaki, banjor tak takoni: Kenopo potelot (pensil) kowe jepit nganggo kaki ? Jawabe ngene Boz!! Mbah aku dikongkon Bu Guru nggawe ukuran Segitiga Sama kaki. Sang nenek mikire’’ genah opo ora arek iki yen sekolah?,’’

narkoba

kan, polisi lantas menggelandangnya ke Mapolsek Kepanjen. “Pengakuannya celurit tersebut untuk berjaga diri. Tersangka malam itu, baru saja menjemput temannya di Stadion Kanjuruhan Kepanjen. Namun, kami tetap akan mengem-

bangkan kasusnya ke perkara lain,” tuturnya. Apakah senjata tajam tersebut, dijadikan sebagai alat untuk melakukan perampasan ? Perwira dengan pangkat satu melati ini, mengatakan masih akan mengembangkannya. “Untuk

sementara, tersangka kami jerat dengan Undang-undang Darurat nomor 12 tahun 1951 tentang kedapatan membawa senjata tajam tanpa surat izin, dengan ancaman hukuman 10 tahun kurungan penjara,” tegasnya. (agp/lyo)

alokasi dana desa

Belum Temukan Penyimpangan KEPANJEN – Proses penyelidikan indikasi penyelewengan dana desa (DD) dan alokasi dana desa (ADD), yang diduga dilakukan Kamdi, Kepala Desa Kedungbanteng, Kecamatan Sumbermanjing Wetan, masih jalan di tempat. Polisi berdalih masih melakukan penyelidikan, karena ada beberapa saksi lanjutan yang belum dimintai keterangan. “Kasusnya masih kami selidiki, mengumpulkan bahan keterangan saksi terlebih dahulu. Baru ada delapan orang saksi yang kami mintai keterangan,” ujar Kasatreskrim Polres Malang, AKP Adam Purbantoro. Ia menambahkan, akan ada beberapa saksi tambahan lagi dalam waktu dekat. Mereka yang dijadikan saksi adalah, semua pihak yang mengetahui proses pencarian DD dan ADD, termasuk penggunaannya. Kamdi, Kades Kedungbanteng yang menjadi terduga, baru akan dipanggil setelah pemeriksaan saksi lainnya tuntas. Apakah termasuk beberapa dinas terkait, juga akan dijadikan saksi ? “Tidak menutup kemungkinan, mereka juga akan kami panggil untuk dimintai keterangan. Tetapi saat ini, kami masih melanjutkan pemeriksaan beberapa saksi warga dan panitia terlebih dahulu,” tuturnya. Lantas, dari delapan orang saksi yang sudah dimintai keterangan tersebut, apakah sudah ada kesimpulan pelanggaran hokum yang dilakukan oleh sang Kades ? Mantan Kasatreskrim Polres Malang Kota ini, menegaskan bahwa kesimpulan hasil penyelidikan akan diketahui setelah gelar perkara. “Nanti setelah semua saksi sudah kami periksa, kasusnya akan kami gelar. Dari situ akan diketahui apakah ada kesalahannya. Jika memang ditemukan kesalahan, maka kasusnya akan kami naikkan ke tingkat penyidikan,” paparnya. Sekadar diketahui, warga Desa Kedungbanteng, Kecamatan Sumbermanjing Wetan, membuat pengaduan ke Polres Malang. Mereka mengadukan Kamdi, Kepala Desa-nya dengan dugaan penyelewengan DD dan ADD. Nilainya sekitar ratusan juta dari rencana pembangunan fisik desa. Sebelumnya, Komisi A DPRD Kabupaten Malang, juga pernah menyatakan bahwa 60 persen penggunaan DD dan ADD 2015 di Kabupaten Malang, dinilai masih amburadul. Banyak DD dan ADD, yang penggunaannya tidak sesuai rencana. Bahkan, anggaran DD dan ADD ada yang dipinjam oleh Kepala Desa serta perangkat desa untuk kepentingan pribadi.(agp/lyo)

Dicky Bisinglasi/malang post

GELAR PERKARA : Satreskrim Polresta Malang Kota, mengamankan sejumlah barang bukti Pil LL alias Pil Pikun dari lima orang pengedar yang telah diringkus

Agung Priyo/Malang Post

KESENANAGAN BERUBAH PETAKA : Kedua tersangka asusila ketika dimintai keterangan Kasatreskrim Polres Malang, AKP Adam Purbantoro.

Tak Mampu Sewa Kamar, Pinggiran Sungai pun Jadi GONDANGLEGI – Tidak ada rotan, akarpun jadi. Dan guyonannya tak perlu kamar, beralas kertas koran pun tak masalah. Itulah yang dilakukan dua remaja, yang sekarang justru bisa menikmati kamar ‘hotel’ prodeo akibat mesum sembarang tempat lantaran tak mampu menyewa kamar losmen ketika mengencani pacar-pacarnya. Keduanya, Kamis kemarin diperiksa petugas Unit Pelayanan Perempuan (UPPA) Polres Malang. Yakni, Achmad Holili, 18 tahun, warga Desa Sukonolo, Kecamatan Bululawang serta Sultoni alias Toni, 20 tahun, warga Desa Bulupitu, Kecamatan Gondanglegi. Sementara dua cewek yang mereka setubuhi, berinisial DF, 16 tahun, warga Desa Gading, Kecamatan Bululawang serta RA, 13 tahun, warga Desa Druju, Kecamatan Sumbermanjing Wetan. Perbuatan asusila mereka lakukan di pinggir sungai Desa Bulupitu, Kecamatan Gondanglegi. “Mereka berdua ini, kami tangkap setelah mendapat pengaduan dari orangtua masingmasing korban. Saat kami amankan, mereka mengakui semua perbuatannya,” terang Kasatreskrim Polres Malang, AKP Adam Purbantoro. Informasi yang diperoleh, sekitar pukul 23.00 korban berinisial DF pamitan kepada orangtuanya untuk pergi ke rumah RA. Setelah sampai, DF kemudian mengajak RA pergi ke rumah Sultoni alias Toni, yang merupakan kekasih DF. Namun sebelum pergi ke rumah Sultoni, RA

mengajak DF untuk pergi ke rumah Achmad Holili, yang merupakan kekasih RA. Setelah di rumah Holili, mereka bertiga pergi ke rumah Sultoni. Ketika sudah malam dan hendak pulang, ternyata motor yang dikendarai DF dan RA mogok, lantaran kehabisan bensin. Hal itu dimanfaatkan Sultoni untuk mengajak kekasihnya DF, termasuk RA dan Achmad Holili pergi ke pinggir sungai dengan alasan menghabiskan waktu di pinggir sungai. Sampai di tepi sungai, Sultoni dan DF langsung mencari tempat untuk memadu kasih. Selain berciuman, Sultoni juga mengajak DF melakukan hubungan badan. RA dan Achmad Holili yang melihat, merasa kepingin. Keduanya lantas mencari tempat lain di seberang sungai dan melakukan perbuatan sama.Setelah melakukan hubungan intim, lantas kedua korban diantarkan pulang ke rumah DF. Terungkapnya, kasus asusila bermula dari RA yang tidak berani pulang karena merasakan sakit pada alat vitalnya. Orangtuanya yang mencari, menanyakan kepada RA. Setelah ditanya dan menceritakan semuanya, akhirnya kedua orangtua yang tidak terima mengadu ke Polres Malang, hingga kedua tersangka diamankan. “Kami melakukan hubungan intim itu, karena atas dasar suka sama suka. Bahkan, yang mengajak duluan melakukan hubungan intim itu mereka sendiri,” tutur Achmad Holili, yang dibenarkan oleh tersangka Sultoni alias Toni.(agp/lyo)

Remaja Makin Menyukai Pil Pikun MALANG-Setidaknya apotik maupun toko obat lainnya, bisa memperketat penjualan pili kolo alias LL. Bila tidak, maka penyalagunaan obat yang populer disebut Pil Pikun ini makin meluas apalagi konsumennya justru pelajar ditambah lagi harganya sangat murah yang notabene pembeliannya bisa dijangkau oleh siapapun. Setelah Pil Pikun ini beredar luas di kalangan pelajar wilayah Kabupaten Malang, di wilayah perkotaan seperti Kota Malang juga demikian. Unit Sat Narkoba Polres Malang Kota pun, membekuk kawanan pengedar Narkoba jenis pil ini. “Dalam kasus pengungkapan peredaran dobel L ini, anggota berhasil mengungkap peredaran narkoba Pil LL dan mengamankan lima orang pelaku yang memang selama kurang lebih 6 bulan ini berkeliaran di Kota Malang,” ungkap Kapolresta Malang Kota, AKBP Decky Hendarsono, S.IK. Peredaran narkotika Pil Pikun ini, sangat membahayakan generasi muda utamanya para pelajar. Hal itu mengingat harga barang haram itu sangat murah. Dengan uang sepuluh ribu rupiah, pelajar bisa mendapatkan pil LL sebanyak sembilan butir. Dari hasil penangkapan lima pengedar ini, telah diamankan barang bukti pil LL sebanyak 13.550 butir yang telah siap edar setiap harinya. Peredaran pil tersebut dilakukan di seputar wilayah Kota Malang. Selain itu, proses jual beli pun dilakukan berdasarkan tangan ke tangan ataupun via sms ataupun BBM tanpa harus tatap muka sekalipun. “Efek dari pil double L ini sangat merusak jika memang dipakai secara terus menerus. Juga mengakibatkan halusinasi dan hilangnya kesadaran dan konsentrasi,” imbuhnya. Lima tersangka yang diamankan berinisial MAA (19) warga Jalan Parang Tritis, CR (20) warga Jalan Atletik, DWU (19) warga Jalan KH. Yusuf, FR (21) warga Jalan Ikan Tombro, dan YA (23) warga jalan Candi Badut. Kasat Narkoba, Iptu Imam Mustaji menerangkan, kelima pengedar Pil LL itu diamankan di lima lokasi berbeda. (ica/lyo) REDAKTUR: samsuliyono, LAYOUTER:har


jumat, 26 FEBRUARI 2016

10

Manjakan Pengunjung, Perpustakaan Dilengkapi Kafetaria MALANG - Perpustakaan Kota (Puskot) Malang segera dilengkapi fasilitas kafetaria edukatif dalam tahun ini. Hal ini dilakukan sebagai salah satu cara meningkatkan daya tarik membaca bagi warga Kota Malang. Demikian diungkapkan Kepala Perpustakaan Kota Malang, Endang S u y atik ah k ep ad a M alan g P o s t kemarin. “Pada tahun anggaran 2016 ini, Perpustakaan Kota Malang telah berencana untuk menambah sejumlah fasilitas untuk memanjakan pembaca. Salah satunya, kafeteria

edukatif,” ucapnya. Konsep yang akan dibangun dalam kafetaria edukatif ini aka berpusat pada memberi ketenangan dan suasana rileks yang lebih pada pengunjung dalam membaca salah satunya dengan kuliner. Ia kemudian menjelaskan, para pengunjung dapat membaca sembari menikmati beragam macam kuliner atau panganan yang tersedia dalam fasilitas tersebut. Endang menuturkan kembali, pengunjung dapat sambil baca sekaligus menikmati makanan.

“Konsep terang dan peruangan kafetaria ini sendiri nantinya akan digodok bersama sejumlah pihak. Endang tak menutup kemungkinan pelibatan budayawan, seniman, penerbit buku hingga wartawan,” papar Endang. Ia menambahkan, bagi siapapun yang peduli dengan kemajuan dan pengembangan perpustakaan kota Malang boleh berpartisipasi baik dalam ide maupun tindakna real. Semuanya sangat dinantikan, tambahnya. Agar program tersebut berke­

lanjutan, Endang menuturkan, Puskot juga akan membuka kesempatan kepada seluruh kelompok kreatif di Malang untuk memanfaatkan perpustakaan sebagai medium berkumpul dan menelurkan ide.“Mau komunitas fotografi, pendongeng, pesulap silakan menggunakan fasilitas perpustaakaan,” jelasnya bersemangat. Komunitas yang pedu­l i dengan pengembangan per­ pustakaan kota dipersilakan datang untuk menyumbangkan seba­n yakbanyaknya ide. (ica/nug)

Sisca Angelina/Malang Post

KIAN NYAMAN: Pengunjung Perpustakaan Kota Malang segera dimanjakan fasilitas kafetaria edukatif.

dkp dan satpol pp

Gelar Operasi Pelanggar Kebersihan

IPUNG PURWANTO/MALANG POST

KOMPAK : Dandim Kota Malang Letkol (Arm) Aprianko Suseno, jajaran Polresta Malang dan masyarakat usai jagongan di sekber LPMK Sama’an, Rabu malam

Marak Vandalisme, Dandim Usul Sanksi Sosial Jagongan Kodim 0833Polresta Malang MALANG – Vandalisme atau aksi kenakalan sedang marak di Kelurahan Sama’an, Kecamatan Klojen. Hal ini diungkapkan warga Kelurahan Sama’an di sekber LPMK Jalan Gilimanuk nomor 51 kepada Kodim 0833 Kota Malang dan Polresta Malang. Dengan kemasan jagongan dan silaturahmi, warga berkeluh kesah kepada Dandim Kota Malang Letkol (Arm) Aprianko Suseno, S.Sos Kodim dan jajaran perwira polisi yang hadir. “Warga di sini kesal, tembok yang sudah bersih kenapa harus dicoret-coret. Kita pun sering menunggu hingga malam hari untuk menangkap pelakunya,

tapi tidak ketemu-ketemu. mohon saran masukan dari pak Dandim dan pak polisi soal aksi vandalisme dan coret-coret ini,” kata salah satu warga dalam jagongan tersebut. Selain menampung masukan, Dandim juga memberi saran untuk membereskan persoalan vandalisme yang terjadi. Menurut Aprianko, vandalisme tersebut bisa ditanggulangi oleh masyarakat sendiri dengan papan peringatan yang dipasang di tembok-tembok. Menurut Aprianko, peringatan tersebut harus bersifat hukuman. “Tidak boleh ada hukuman kekerasan. Tapi, kan bisa ditulis di papan pengumumannya, pelaku coret-coret harus menghapus coretannya dengan jilatan lidah. Atau, Pelaku coretcoret akan dikenakan sanksi beli cat dan harus mengecat ulang tembok tersebut,” kata

Aprianko kepada warga. Menurut Dandim kelahiran Sumenep tersebut, sanksi tersebut adalah sanksi sosial. Sehingga, para pelaku vandalisme berpikir dua kali untuk mencoret-coret tembok. Pihak kepolisian, menyebut bahwa vandalisme yang tertangkap tidak memiliki payung hukum yang kuat. Pelaku yang tertangkap hanya dihukum denda Rp 225 saja. Karena itu, Aprianko menyebut, sanksi sosial yang tepat harus dipikirkan oleh masyarakat, agar pelaku vandalisme jera, namun tidak melanggar batas hukum yang ada. Dalam jagongan tersebut, pihak kepolisian yang hadir berasal dari seluruh Kapolsek di Kota Malang, untuk mewakili Kapolresta AKBP Decky H yang tidak bisa datang. Humas Polresta serta jajaran perwira lain juga hadir dalam

jagongan tersebut. Aprianko, kepada Malang Post menyebut bahwa jagongan ini menjadi bentuk komunikasi sosial untuk mendekatkan TNI-Polri dan masyarakat. “Dengan kedekatan ini, masyarakat lebih cepat berkomunikasi dengan aparat apabila ada kejadian menonjol yang berpotensi menggang-

gu ketertiban dan keamanan umum,” tutupnya. Acara jagongan bersama masyarakat Kelurahan Sama’an juga dihibur dengan seni tradisional karawitan. Suasana gayeng antara TNI-Polri dan masyarakat pun berlangsung hingga sekitar pukul 22.00 WIB.(fin/nug)

MALANG - Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) bersama dengan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) akan melakukan Operasi Tangkap Tangan bagi pelanggar ketertiban dan kebersihan. Hal ini ditegaskan dalam rapat koordinasi DKP dan Satpol PP Kota Malang, di Kantor DKP Kota Malang kemarin. Rapat koordinasi DKP bersama Satpol PP Kota Malang yang dipimpin langsung oleh Kepala DKP Erik Setyo Santoso dan dihadiri juga oleh Kasi Trantib Umum Satpol PP Kota Malang ini diadakan demi menaggapi situasi dan kondisi lingkungan Kota Malang. Serta juga yang berhubungan langsung dengan situasi ketertibannya. “Belakangan memang masih banyak terpantau sampah-sampah yang dibuang sembarangan serta PKL liar yang masih membandel. Kedua hal ini saling berhubungan di situasi tertentu. Sedangkan, untuk menindaki kedua hal tersebut diperlukan dua lembaga yang berbeda,” terang Erik Setyo Santoso kepada Malang Post. Ditambahkan, karena aksi penindakan lebih pada Satpol PP sebagai penegak Perda, sedangkan DKP sebagai tim yang benar mengetahui perihal “ketidak-tertiban” yang terjadi, maka perlu diadakannya koordinasi sebagai satu tim agar kinerja lebih efektif. Erik juga menambahkan, rapat koordinasi tersebut akan membahas perihal penegakan yustisi Perda 10. Tahun 2010 Tentang Pengelolaan Sampah dan Perda 2 Tahun 2012 Tentang ketertiban umum dan lingkungan “Dari pembahasan tadi itu, dihasilkan beberapa kegiatan pantauan dan penertiban yang akan diagendakan bersama dengan menurunkan tim masingmasing ke dalam satu tempat sasaran,” ungkap Erik. Lebih lanjut ia menuturkan, agenda pertama akan dilaksanakan pada hari Minggu 28 Februari 2016 mendatang. Dimana, pasukan DKP akan berkolaborasi dengan Satpol untuk menggelar operasi Tangkap Tangan bagi pelanggar buang sampah sembarangan.(ica/nug)

Sambut Investasi Strawberry Cina Sambungan dari Halaman 12

Tiga delegasi lain, Wan Xiaoming sebagai President Xiamen Runde Yuan Invesment Corp, Pan Yuxin dari Director Laboratory of Tropical Medical Plants Resource, Tropical Corps Genetic Resource Institute Chinise Academy of Tropical, dan Zheng Guohui yang merupakan Vice President Xiamen Runde Yuan Investment Corp. “Kita sudah instruksikan Kepala Dinas Pertanian Kota Malang untuk melanjutkan rencana kerjasama ini. Soal tempat penanaman bergantung pada UMM, yang lebih tahu daerah mana yang bisa dipakai untuk menanam strawberry-blueberry ini,” sambung Abah. Meskipun belum menyebut berapa total nilai investasi strawberry ini, Pemkot Malang meyakini penanaman bibit strawberry dari Cina ini bisa memunculkan komoditas baru yang berharga dan layak dijual.

Sementara itu, Pan Hanliang, pimpinan delegasi, berterimakasih atas sambutan dari Kota Malang. Menurut wanita sekaligus insinyur tersebut, Kota Malang sangat tepat untuk dipakai bercocok tanam. “Malang adalah tanah yang makmur dan subur. Cocok untuk ditanami strawberry yang kita kembangkan secara spesial di Cina. Apalagi, harga strawberry ini mahal. Tipe tanamannya berbeda dengan strawberry lokal Malang,” kata Hanliang. Ia menambahkan, bibit strawberry dan blueberry yang bakal diboyong dari Cina ke Malang, memiliki dampak positif buat kesehatan tubuh. “Terutama buah blueberry, yang berwarna ungu kehitaman ini, sangat bagus dan menyegarkan badan. Kita tunggu perencanaan lanjutan untuk ditanam di Malang,” tutupnya.(fin/nug)

Zumbathon Sukses, Zumba Lovers ’Menggila’ Sambungan dari Halaman 12

“Di event ini kita murni berolahraga bareng, berzumba bareng dan having fun bareng seluruh pecinta zumba,” kata Ellen. Animo peserta yang tinggi juga menjadi bukti bahwa zumba semakin digemari di Kota Malang. Sebagai salah satu cabang olahraga yang sedang naik daun, zumba menjadi favorit karena gerakan dan musik yang atraktif. Ellen berharap, zumba lovers di Malang bisa semakin giat dan aktif berolahraga. Para zin yang memimpin zumba lovers tak kalah antusias. Zin Terry, zin Intan hingga zin Sukma.

Secara bergantian, para instruktur zumba Malang memimpin gerakan di atas panggung dan membuat suasana heboh. Zin Sukma, kepada Malang Post dalam perbincangan sebelum acara, menyebut bahwa Zumbathon ini bisa menjadi ajang silaturahmi. “Ini adalah ajang bertemunya para pecinta zumba. Setelah Zumbathon ini, semoga ikatan silaturahmi para pecinta zumba dan instruktur zumba di Malang semakin kuat,” tutupnya. Zumbathon dihelat mulai pukul 18.00 WIB hingga malam hari.(fin/nug)

Bersiap Rayakan HUT Pasar Tani Sambungan dari Halaman 12

Produk-produk yang dijual pun berbagai macam. Mulai dari hasil ternak, ikan budidaya air tawar, bunga potong, bunga hias, sayur, buah dan tentu saja produk pertanian seperti beras. Menurut Sony, pasar tani mengawali dengan rapi dan matang. “Di pasar tani semua yang dijual adalah hasil produk petani Kota Malang. Harganya adalah harga dari petani. Sehingga, harganya lebih rendah dibandingkan yang ada di pasar. Kita bisa bertahan hingga satu tahun pun, terbukti bahwa program ini disambut baik,” sambung mantan Kadis PU tersebut. Saat ini, pasar tani berjalan dengan 12 tenda

dan telah melewati kajian yang matang. Pasar tani saat ini sudah menghilangkan kesan kumuh yang selama ini tersemat pada pasar. Kesan semrawut dan kurang tertata pun sudah dihilangkan dengan adanya pasar tani dari Disperta Kota Malang itu. Sony sendiri terus mendorong penggunaan lahan terbuka hijau untuk penanaman komoditi produktif. Selain menghijaukan kota, lahan terbuka hijau bisa menambah lahan pertanian. “Tujuan awal kita membuat pasar tani adalah peningkatan kesejahteraan. Semoga ini bisa berlanjut terus,” tutupnya.(fin/nug) REDAKTUR: sri nugroho, LAYOUTER: dj amiel


JUMAT, 26 FEBRUARI 2016 HALAMAN SAMBUNGAN

Diskusi Kesiapan Malang Raya Hadapi MEA (2/habis)

Kiko : Ini Gila Sekali Sambungan dari Halaman 1

Begitu juga, agen Kiko, Natalia yang enggan memberi komentar soal status Kiko. “No comment,” paparnya. Sedangkan, sumber terpercaya internal manajemen Arema, menyebut hal sebaliknya. Manajemen sangat keberatan dengan permintaan Milo untuk mengganti Kiko. Bahkan, malam hari setelah juara di Graha Cakra Hotel Bali, ada perdebatan keras terkait status Kiko di skuad Arema. “Manajemen jelas sangat keberatan dan berdebat dengan Milo. Karena pemain dengan karakter seperti Kiko ini sudah lama tidak muncul di tim Arema. Bagaimana ke-

mampuan dia berkomunikasi dengan Aremania, bagaimana cara dia merangkul suporter,” kata narasumber yang enggan disebut namanya. Bahkan, usut punya usut ternyata sebenarnya begitu datang, Milo langsung menyebut bahwa Antonio Espinosa Mossi dan Kiko Insa tidak masuk dalam hitungannya. Mossi didepak beberapa minggu lalu. Sedangkan, Kiko didepak setelah Milo sukses memberi gelar juara di Bali Island Cup 2016. Dengan meraih gelar juara tersebut, manajemen disudutkan Milo sehingga tak lagi punya alasan untuk mem-

pertahankan Kiko. “Yang jadi masalah, Kiko ini sudah dikontrak lima tahun. Dan, Kiko adalah salah satu etalase tim yang bisa menarik suporter datang ke stadion. Manajemen pun makan buah simalakama,” tandasnya. “Mempertahankan Kiko, nanti dipikir intervensi. Tapi, sekarang manajemen diserang oleh Aremania, karena dipikir ini langkah yang salah untuk melepas Kiko,” tambahnya. Sementara itu, Aremania banyak yang memberi dukungan Kiko di media sosial (medsos). Di medsos seperti Facebook, Instagram maupun Twitter banyak yang memper-

tanyakan siapa dan alasan apa di balik keputusan untuk bek yang sampai membuat tato bergambar singa di lengan kanan, karena kecintaannya pada Arema. Komentar pun bermunculan. Misalnya dari singgih_fit yang menulis “#savekiko,”. Selain itu, ada akun bernama ilmi_foxy yang menuliskan “Milo fucking the bastard!!! Kiko We love you,”. Masih banyak lagi komentar, yang sebagian besar memberikan dukungan kepada Kiko. Tercatat, hingga pukul 18.45 semalam, 451 komentar memenuhi postingan Instagram @ kikoinsa30.(ley/fin/ary)

Milo : Arema Tak Hanya Kiko Sambungan dari Halaman 1

“Murni ini keputusan pelatih. Kami menilai jika Kiko adalah defender yang bagus, namun ada beberapa hal teknis yang membuat dia kurang cocok dalam tim ini,” ujarnya. Menurut dia, evaluasi untuk Kiko tidak hanya ketika dia melatih Arema, yang masih dalam hitungan satu bulan. Akan tetapi, dia mendapatkan tambahan data statistik selama Piala Jenderal Sudirman Cup 2015. Milo juga sudah memantaunya dalam turnamen tersebut. “Ada beberapa kesalahan teknik yang dipahami oleh pelatih. Karena sudah ada kesempatan bagi Kiko, namun masih sulit untuk menyatu dalam taktik yang saya berikan, maka keputusan ini harus saya buat,” beber Milo kepada Malang Post. Dia mengatakan, banyak yang bertanya akan keputusan tersebut. Namun, pelatih asal Bosnia ini menegaskan, dia sebagai pelatih memiliki alasan yang kuat dengan pencoretan Kiko. Terutama Aremania,

yang perhatian dengan perkembangan tim yang berdiri tahun 1987 ini. “Saya tahu Aremania akan bertanya, layaknya pencoretan beberapa nama sebelumnya seperti Mossi. Begitu juga ketika melepas Purwaka dan Samsul, tetapi tolong, pelatih yang paham tentang pemain,” urai dia panjang lebar. Menurutnya, hal itu wajar karena Kiko dekat dengan Aremania. Kiko juga sangat antusias, seperti ketika juara di Bali Island Cup 2016 lalu. Namun di beberapa laga, seperti melawan PSS Sleman, menurutnya Kiko tidak menjalankan instruksinya. Padahal, di tubuh skuad, Milo merupakan sosok pengambil keputusan tertinggi. “Kiko sering terlihat individualis dan mendulukan egonya. Padahal di tim Arema ini ada orang lain, yang mesti kerja sama dengan dia. Saya sudah melihat ketika training center di Batu,” tegasnya. Dia menjelaskan, kehilangan sosok Kiko Insa, Arema

masih memiliki nama pemain lainnya, yang juga patut dekat dengan Aremania. Ada Cristian Gonzales, Srdjan Lopicic, Hendro Siswanto, Alfarizi, Dendi Siswanto hingga Made Wardhana. “Arema bukan hanya Kiko. Mari cintai tim ini bukan dengan satu pemain tertentu,” tambahnya. Pelatih dengan lisensi UEFA Pro ini mencontohkan, ketika klub sebesar Manchester United melepas David Beckham. Banyak yang menyayangkan, karena pemain ini merupakan ikon klub Inggris tersebut. Tetapi, suatu saat, suporter tim memahami jika keputusan yang diambil Sir Alex Ferguson tidaklah salah. Dia menjelaskan, Kiko masih memiliki kesempatan untuk kembali ke Arema. Syaratnya, dia mampu mengubah beberapa sikap seperti individualis. “Ini soal mental. Sama seperti yang saya bilang ketika datang ke Arema, saya akan membentuk tim dengan mental yang bagus. Mungkin, dia bisa kembali ke tim saya,” urainya.

Kiko Insa, dalam beberapa laga memang tampak kurang dalam hal non teknis, seperti temperamen. Dia terlihat beberapa kali mendekati wasit dan coba berbicara dengan wasit. Padahal, intervensi atau komunikasi seperti itu hanya diizinkan jika yang melakukan adalah kapten tim. Hal tersebut bisa merugikan jika ternyata sang pemain mendapatkan kartu kuning. Di BIC 2016 lalu, Kiko sampai harus dua kali tidak bermain penuh, demi mengamankan Arema dari hasil seri atau kekalahan. Sementara terkait penggantinya, Goran Gancev, dia mengetahui kualitas pemain ini. Milo, pernah melihat kemampuannya ketika di kasta tertinggi Liga Bosnia, defender tersebut mampu membawa timnya bersaing di papan atas. “Saya mendapati mental bagus pada diri Goran. Jika beradaptasi dan bertemu dengan pelatih serta rekan tim yang tepat, Goran akan menunjukkan kemampuannya secara maksimal,” yakin dia.(ley/ary)

Manajemen Tunggu SK Resmi, Gonzales Sujud Syukur Sambungan dari Halaman 1

Sebab, posisi SK pencabutan sanksi PSSI masih belum ada secara nyata sampai sekarang. Memang, Presiden RI Joko Widodo telah berstatemen agar Menpora Imam Nahrawi mencabut SK pembekuan PSSI. Namun, selama tak ada surat sebenarnya, manajemen Arema tidak mau berharap terlalu banyak. “Jangan sampai pencabutan sanksi ini hanyalah wacana belaka. Kita tidak mau sekadar menunggu omongan. Kalau nanti surat pencabutan sudah resmi dikeluarkan, kita harus melakukan kajian redaksional dari SK tersebut,” sambung mantan wartawan ini. Arema memang enggan berharap banyak karena pengalaman pahit setelah satu tahun tanpa kompetisi. Selama setahun terakhir, Arema terpincang-pincang untuk menghidupi klub. Mulai dari ikut turnamen-turnamen, hingga memangkas gaji normal pemain. Tujuannya, demi menjaga eksistensi dan mengharapkan pemerintah segera mencabut SK pembekuan PSSI. Namun, Arema harus menunggu selama satu tahun agar ada angin segar. Jelas, manajemen Arema tak percaya begitu saja selama tak ada surat resmi dari Kemenpora terkait pencabutan sanksi PSSI. Ruddy Widodo, Direktur Arema yang dikonfirmasi kemarin juga belum percaya sepenuhnya. “Komentar saya hanya satu, semoga Allah SWT-Tuhan YME selalu

memberikan yang terbaik bagi kemajuan sepakbola Indonesia, bangkit dan terus berprestasi,” tuturnya. Jika manajemen Arema masih berhati-hati dalam menanggapi isu ini, maka para pemain Arema sangat sumringah. Pemain senior sekaligus ikon tim, Christian “El Loco” Gonzales bahkan mengaku sempat tersenyum-senyum begitu Presiden Joko Widodo mengatakan soal pencabutan SK pembekuan PSSI. “Saya kaget lihat berita di televisi. Saya tersenyum-senyum sendiri. Saya sujud syukur, Presiden RI akhirnya mau bicara soal mengembalikan kompetisi. Saya respek buat Presiden, respek juga buat pak Agum Gumelar, respek Menpora,” kata Gonzales dikonfirmasi Malang Post, via telepon. Pemain bernomor punggung 10 tersebut mengaku tidak bisa tidur dua hari lalu. Pasalnya, dia masih belum percaya bahwa presiden RI Joko Widodo bicara soal mencabut SK pembekuan PSSI. Kemarin, El Loco kembali ragu dengan adanya persyaratan-persyaratan dalam SK pembekuan PSSI. Dia berharap, apapun persyaratan itu, jangan sampai menutup lagi peluang untuk kembalinya kompetisi resmi. “Saat dengar berita soal persyaratan pencabutan pembekuan PSSI, saya spaneng lagi. Ini masih 80 persen. Belum bisa 100 persen. Kita pemain berharap kompetisi resmi kembali. Kontrak resmi juga kembali,” tutup El Loco.

Arema Indonesia Klaim Bisa Masuk Kompetisi Setelah lama tidak muncul, Novi Acub Zaenal akhirnya tampil di hadapan publik. Wanita yang mengaku sebagai pemilik Arema Indonesia ini mau diwawancarai wartawan di kediamannya Jalan Lembah Tidar 1, sore kemarin. Ditemani Haris Fambudi yang mengklaim jabatan Direktur Operasional PT Arema Indonesia sekaligus manajer tim, Arema Indonesia mengaku siap masuk lagi ke kompetisi yang dilaksanakan PSSI. “Karena slot Arema Indonesia gak ada yang pakai, ya kita pake dong. Tapi, PSSI harus KLB dulu, kan kayaknya begitu. Kita persiapan verifikasi administrasi. Kita belum tahu kompetisi seperti apa sekarang,” ujar Novi kepada wartawan. Paska pencabutan sanksi Menpora kepada PSSI, Arema Indonesia mengaku siap mengincar pelatih asing untuk membuat tim. Setelah KLB PSSI selesai, Arema Indonesia bersiap kembali mengudara dan mengharapkan BOPI gelar verifikasi dan kembali kepada statuta. ”Yang jelas nanti pemain Arema keren-keren,” ujar Novi singkat. Sementara itu, Haris Fambudi menyebut bahwa Arema Indonesia bisa masuk ke kompetisi, asalkan PSSI mau kembali ke statuta FIFA. Namun, Haris berharap BOPI melakukan verifikasi. Menurutnya, tim Arema Indonesia siap bila diverifikasi.

“Kembali saja ke statuta, pasti kembali ke lisence. Gimana sejarah kita, perjalanan tim. Kalau tim ini siap. Kita ini ada, kita ini eksis. Untuk masuk ke kompetisi, tentu kembali ke persyaratan dan statuta,” sambung Haris. Arema Indonesia mengaku tidak bicara soal legal atau ilegal. “Ini bukan klaim-klaiman. Kita gak ngotot. Kita tidak bicara legal atau ilegal. Tapi, kembali saja ke statuta FIFA. Dengan itu kita bisa masuk. Kalau bisa kami yang diberi kesempatan untuk main di kompetisi. Slot sudah ada di Arema Indonesia,” sambung Haris. Sejak konflik PSSI dan Menpora, Haris mengaku tim Arema Indonesia masih eksis. Dia menyebut Arema Indonesia sempat mau ikut trofeo bersama Persebaya. Tim yang dilatih Gurning juga sudah menjalani TC, meskipun akhirnya batal ikut trofeo dan mengaku menghabiskan uang Rp 200 juta. “Sejak dulu kita eksis. Saat PSSI jadi satu, kita terus berkirim surat. Dan ada angin bagus dari Menpora. Kita didengar. Mereka pun datang ke Malang dan lihat surat-surat kita,” sambungnya. Arema Indonesia mengaku mengincar pelatih dari Chili yang kini melatih di Thailand. “Kita mengincar pelatih di Thailand. Saya tahu kemampuan pelatih-pelatih ini. Kita akan pakai 30 pemain untuk bertahan di kompetisi durasi panjang. Namun, sekarang kita serius untuk kembalikan Arema Indonesia ke kompetisi dulu,” tutupnya.(tim/han)

Minta Mahasiswa Agar Pulang Kampung Membangun Desa Sambungan dari Halaman 1

Banyak hal yang ingin dia lakukan di tanah leluhurnya itu. Dalam bidang pendidikan, dia ingin anak-anak muda di Trenggalek menempuh pendidikan tinggi, tapi tentu dengan syarat, setelah lulus harus kembali membangun daerahnya. Selama ini banyak anak muda yang kuliah di berbagai perguruan tinggi di Indonesia, bahkan di luar negeri, tapi setelah lulus mereka tidak mau pulang ke daerahnya. Alasan mereka bisa diterima, apa yang harus mereka lakukan di daerah yang tertinggal itu. Meskipun kerap disebut daerah tertinggal, tapi Emil meyakini Trenggalek memiliki potensi yang besar dalam berbagai bidang, di antaranya pertanian, perikanan, pariwisata dan lainnya. Selama ini potensi itu belum dieksplorasi secara maksimal karena berbagai

keterbatasan, termasuk minimnya tenaga terampil. ‘’Sarjana pertanian tidak mau pulang ke Trenggalek, tapi lebih senang kerja di tempat lain. Ini bisa dimaklumi karena mereka tidak mendapat imbalan yang layak di daerahnya,’’ katanya. Emil ingin petani menjadi bergengsi, bukan pekerjaan yang kerap diremehkan, dipandang sebelah mata. Para petani terdidik, harus mendapat sertifikasi sesuai dengan bidang keahliannya. Misalnya ada yang spesialis pengairan, pemberantasan hama, penyuburan lahan dan bidang yang lain. Tentu bukan saja sertifikasi, tapi mereka mendapat penghasilan yang layak dan kesempatan meningkatkan usahanya. Agar masyarakatnya kerasan dan tidak pergi merantau ke kota lain, dia ingin menjadikan Trenggalek sebagai daerah yang

terkoneksi dengan baik secara fisik maupun virtual. Pembangunan infrastruktur lingkar selatan yang menghubungkan Trenggalek dengan daerah lain di Jatim dan Jateng akan mempercepat perekonomian. Pihaknya juga sudah membuat program membuat pelabuhan Prigi sebagai pintu gerbang bagian selatan. Kalau rencana itu terwujud, maka tidak ada lagi keluhan butuh waktu yang lama untuk dari dan ke Trenggalek. Bukan hanya koneksi fisik, tapi jalur online juga harus ditingkatkan. Dia mengklaim sudah banyak desa yang terhubung dengan internet. Suatu saat dia pergi ke desa bertemu dengan anak-anak muda dan menanyakan bagaimana koneksi internetnya. ‘’Mereka bilang susah, lambat pak. Tapi sekarang sudah tidak lagi. Saya tunjukkan, saya bisa download

11

lagu Glenn Fredly hanya dua menit,’’ungkapnya. Dengan fasilitas yang dimiliki itu dia berharap desa bisa berkembang, bukan menjadi kota, tapi tetap dengan alam desa tapi memiliki fasilitas yang baik. Hal ini dimaksudkan agar anak-anak muda tetap tinggal di desa tanpa harus kehilangan kesempatan untuk terkoneksi dengan masyarakat di seluruh dunia. ‘’Anak-anak muda tetap bisa berkreasi, mengembangkan ekonomi kreatif dari desa tanpa harus pergi ke kota,” tandas Emil. Itulah konsep yang ingin dia kembangkan, Trenggalek yang maju tanpa harus meninggalkan kearifan lokalnya. Bukan berarti tidak ada kota, ada sekitar 12 desa yang akan dikembangkan menjadi wilayah perkotaan, tapi tetap tidak meninggalkan ciri pedesaan.(nun)

Butuh Kepastian dan Konsistensi Pemerintah

MALANG - Kepastian dan konsistensi. Dua hal inilah yang sebenarnya dibutuhkan oleh para pengusaha dan masyarakat dari pemerintah. Kepastian tentang kebijakan yang berpihak kepada masyarakat dan konsisten dalam menjalankannya. Pernyataan ini disampaikan banyak peserta diskusi Kesiapan Malang Raya dalam Menghadapi Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) yang digelar Malang Post, Rabu (24/2/16) lalu. Bukan tanpa alasan bila peserta diskusi yang juga para pengusaha menyampaikan hal tersebut. Mereka melihat banyak rencana dan konsep pembangunan pemerintah yang disampaikan kepada masyarakat, namun tak kunjung terealisasi. “Saya merasakan sendiri. Kami pengusaha diajak untuk menanamkan investasi di Malang Selatan, saya membangun cold storage di sana untuk menampung ikan-ikan segar hasil tangkapan nelayan. Lha ternyata, tidak ada listrik di sana. Cold storage kemudian dipindah ke Turen,” kata Rachmad, perwakilan dari Kadin Kota Malang. Ia pun berharap pemerintah konsisten dengan rencana pembangunan ataupun kebijakan yang dibuat. Jika kebijakan itu membutuhkan komunikasi lintas lembaga dan instansi, maka lanjut Rachmad, pemerintah harus melakukannya. “Jangan asal bikin kebijakan dan tawaran yang menyeret investor tapi kemudian tidak ada tindak lanjut setelah laporan pertanggung jawaban dibuat,” ujar pria ini tegas. Apalagi di era MEA sekarang ini, pemerintah benar-benar harus semakin jeli dalam membuat kebijakan, yang tentu saja diharapkan dapat mendukung masyarakat serta pengusaha. Sementara Asyari, tokoh olahraga asal Kabupaten Malang berharap konsistensi dalam pembangunan infrastruktur yang secara otomatis berpengaruh pada pertumbuhan ekonomi sebuah daerah. “Jika infrastruktur bagus hingga ke pelosok, maka seluruh lapisan masyarakat akan merasakan dampak positifnya. Bukan hanya mereka yang ada di pusat kota,” ujarnya. Ia mencontohkan efek kunjungan wisatawan ke pantaipantai yang ada di wilayah Kabupaten Malang. Saat ini jumlahnya jauh meningkat dibanding tahun-tahun sebelumnya. Apalagi jika Jalur

DICKY BISINGLASI/ MALANG POST

KOMITMEN: Peserta diskusi berfoto bersama. Mereka berkomitmen untuk selalu sharing informasi dan menggelar diskusi lanjutan. Lintas Selatan (JLS) selesai dibangun, masyarakat akan semakin merasakan manfaatnya. Sementara Hanif dan Dewi Tanjung dari Indonesian Islamic Business Forum (IIBF) Malang Raya menyampaikan langkah konkrit yang sudah mereka lakukan untuk menyiapkan para pengusaha anggotanya dalam menghadapi MEA. “Bagi pengusaha kecil, mereka belum paham apa dan bagaimana MEA itu. Mereka belum paham tentang branding, hak paten atau cara memarketingkan produk. Nah, kami membantu anggota-anggota IIBF untuk mendapatkan pelatihan dan pendampingan tentang hal tersebut,” urainya. Mereka ingin melakukan aksi tanpa harus menunggu kebijakan pemerintah. “Dari pada menunggu dan meminta pemerintah melakukan sesuatu, kita bisa memulai dari yang kecil dulu,” ujarnya. Ia menambahkan, IIBF juga menggalakkan kampanye ‘Beli Indonesia’, yaitu sebuah gerakan untuk membeli produk-produk Indonesia yang dihasilkan anak bangsa. Jika pengusaha lain survive, maka secara tidak langsung akan berimbas kepada yang lain. Dibutuhkan sinergitas bersama untuk sama-sama tumbuh besar, hingga mampu bersaing dengan produk dari negara lain. “Bisnis itu harus tumbuh

dengan menumbuhkan yang lain juga, kita tidak boleh egois,” katanya yang diamini peserta lain. Dalam diskusi yang dipandu Pemimpin Redaksi Malang Post, Dewi Yuhana tersebut, para peserta juga berharap Malang Post mendukung langkah-langkah pengusaha dalam menumbuhkan perekonomian masyarakat. Sebab, para pengusaha itu menyadari langkah dan program yang mereka lakukan tidak akan berimbas dan mempunyai pengaruh secara massif bila tidak didukung pemberitaan dan publikasi dari media massa. “Malang Post memberikan dukungan penuh terhadap langkah positif yang dilakukan pengusaha, itu juga alasan kami menggelar diskusi ini,” ujar Hana, panggilan akrab Dewi Yuhana. Sementara Manajer Bisnis Malang Post, M. Buari mengatakan, melalui diskusi dan rekomendasi yang dihasilkan, Malang Post berusaha untuk menjembatani ide dan pemikiran dari berbagai kalangan dengan pihak lain. “Harapan kami, hal ini didengar oleh pemegang kebijakan dan akan memberikan dampak positif terhadap Malang Raya. Di era MEA ini dibutuhkan pejabat dan yang mau mendengar semua usulan dan ide demi kebaikan bersama,” pungkasnya.(ica/han)

Doorprize Sepeda Gunung, Hadiah Jutaan Rupiah Sambungan dari Halaman 1

Ada empat kategori yang dipersiapkan untuk para peserta yang ingin ikut Zumba-Aerobik Malang Post. Yakni, kategori mix impact pemula murni U-30, mix impact pemula murni 30 tahun ke atas, mix impact instruktur pemula hingga mix impact juara baru.

Tak hanya doorprize, para pemenang di masing-masing kategori pun sudah dinanti oleh hadiah total jutaan rupiah. ZumbaAerobik Malang Post memperebutkan juara satu hingga juara enam, yakni Rp 1 juta, Rp 750 ribu, Rp 500 ribu, Rp 400 ribu, Rp 300 ribu dan Rp 200 ribu, untuk

masing-masing kategori. Info lebih lanjut bisa langsung datang ke kantor Malang Post, Jalan Raya Sawojajar Ruko WOW cluster Apple. Atau, bisa menghubungi Dida 082143159675, Ayin 081331262018 dan Ellen 081333999849.(fin/han)

Latihan Khusus Catwalk Sambungan dari Halaman 1

“Mama mengajarkan aku bagaimana cara berjalan yang baik di catwalk, memang sih mama tidak punya basik modeling juga. tapi mama adalah guru yang baik yang bisa membuat aku menjadi next model professional, hehe,” terangnya. Sementara itu, Triple S Senior, grup dance dari SMAN 8 Malang termasuk peserta yang menunggu kehadiran MSC. “Tahun lalu kami mengikuti MSC yang dilaksanakan di Aula Skodam Brawijaya, kompetisi yang kami rasakan waktu itu sangat membuat terkesan, itulah yang mem-

buat kami menantikan acara ini. Para peserta berasal dari berbagai daerah se Malang Raya. Karena peserta beragam, kami bisa belajar dari mereka,” ujar salah satu member Triple S Senior. Member Triple S Senior mengetahui pendaftaran pertama kali dari media sosial. Saat itu, mereka pun langsung berkoordinasi. “Waktu salah satu anggota kami menginstruksikan agar berkumpul untuk membicarakan MSC 2016, semua member dari Triple S Senior langsung excited untuk mempersiapkan diri sebaik mungkin untuk tampil dalam

MSC 2016,” jelasnya. Nah, technical meeting (TM) MSC 2016 akan dimulai sore nanti hingga besok. Para peserta dijamin akan all out menunjukkan penampilan mereka dalam kompetisi minggu mendatang. Nah, kalian bisa memberikan support kepada peserta MSC di Graha Cakrawala UM, pada 2-5 Maret. Gate dibuka pukul 10.00 sampai 21.00 WIB. Untuk info lebih lanjut silahkan menghubungi Nabilla (085784134354) atau Tara (085257678102).(nabilla/han)

Delegasi BPKAD Temui Pemprov Sambungan dari Halaman 1

Dengan mendatangkan dana via off shore loan lembaga keuangan Singapura, apartemen ini didukung penuh oleh Gubernur Jatim Sukarwo. Dalam area 1 hektar yang saat ini berdiri pabrik tersebut, apartemen akan terdiri dari lima blok dengan total kamar mencapai 450 unit. Wacana yang muncul adalah, PT PWU mengakomodasi keinginan perajin keramik di Dinoyo untuk membuat Museum Keramik dan penguatan sentranya. Apartemen boleh dibangun, namun Museum Keramik bisa tetap didirikan supaya mengakomodasi keinginan warga sekitar. Terkait wacana ini, Abah menyebut bahwa delegasi Pemkot

Malang akan bertemu dengan pengelola pabrik keramik yang merupakan BUMD. “Kita akan ketemu dengan BUMD, dan terkait pengelolaannya nanti dibicarakan,” papar Abah. Hal senada sejatinya juga diungkapkan oleh Wakil Gubernur, Syaifullah Yusuf. Dalam kunjungan di Malang dua hari lalu, Gus Ipul, sapaan akrabnya memberi lampu hijau untuk membangun Museum Keramik di lahan pabrik keramik itu. Bahkan, Gus Ipul juga yang memberi kesempatan buat delegasi Pemkot Malang datang ke Pemprov Jatim untuk berbicara soal pemanfaatan pabrik keramik buat sentra. “Yang penting kan azas man-

faat. Tapi saya setuju soal penguatan sentra keramik dengan memanfaatkan lahan pabrik BUMD ini. Silakan kirim dan saya tunggu delegasi dari Pemkot Malang untuk bicara dengan Pemprov,” tandas Gus Ipul dalam kunjungan. Kepala Paguyuban Perajin Keramik Dinoyo, Samsul Arifin berharap permintaan mereka diakomodasi. Sebab, bisa muncul resistensi terhadap pembangunan Apartemen Keramik apabila keinginan perajin tak diakomodasi. “Ya harapan kita adalah penguatan sentra dan Museum Keramik. Kita harapkan Pemkot Malang bisa mengakomodasi itu,” ujarnya.(fin/han) REDAKTUR: HANA-BAGUS ARY. LAYOUTER: ABDEE


RONCE NGALAM

jumat, 26 FEBRUARI 2016

12

Zumbathon Sukses, Zumba Lovers ’Menggila’ MALANG – Animo serta antusiasme zumba lovers di Malang membuncah. Pada akhir minggu bulan Februari ini, sudah ada dua acara besar yang siap menggoyang Malang Raya. Acara pertama yakni Zumbathon yang dihelat di Matos, Rabu malam. Sedangkan, acara kedua adalah Zumba-Aerobik Malang Post di lapangan Rampal, hari Minggu (28/2) mendatang. Pada event Zumbathon, ratusan peserta ‘menggila’ dan menikmati zumba party bersama seluruh instruktur zumba di grand hall Matos. Salah satu panitia pelaksana

Zumbathon, Ellen Yuliana menyebut bahwa antusiasme ini tak lepas dari hausnya para zumba lovers. “Para peserta antusias karena mereka juga haus event zumba seperti ini,” kata Ellen kepada Malang Post, kemarin. Ratusan peserta di grand hall Matos telah bersiap-siap untuk berzumba bersama. Mereka datang dari berbagai penjuru Malang Raya untuk berolahraga dan bertemu dengan sesama pecinta zumba. Ellen mengungkapkan, acara ini murni untuk mempertemukan para zumba lovers dan tidak memperlombakan apapun. Baca Zumbathon... Hal.10 FINO YUDISTIRA/MALANG POST

BERSAMA: Para zumba lovers dan instruktur zumba berfoto bareng usai menyukseskan Zumbathon di Matos.

FINO YUDISTIRA/MALANG POST

TANDA MATA: Abah Anton saat menerima tanda mata dari pimpinan delegasi RRC, Pan Hanliang, di ruang kerja Balai Kota, kemarin.

Sambut Investasi Strawberry Cina MALANG – Pemkot Malang membuka peluang bagi investasi asing di bidang pertanian. Terbukti, Walikota Malang M Anton menyambut baik kedatangan 8 orang delegasi dari UMM dan Republik Rakyat Cina (RRC) untuk menanam strawberry-blueberry di Kota Malang. Hal ini terungkap usai Abah berdiskusi secara tertutup dengan delegasi RRC-UMM di ruang kerjanya,

siang kemarin (25/2). “Pihak RRC ingin memberikan bantuan buat pertanian Kota Malang. Wujud bantuannya adalah penanaman strawberry dan blueberry. Pihak delegasi RRC merasa Malang cocok untuk ditanami. Ada beberapa daerah di Kota Malang yang iklimnya cocok buat pertumbuhan strawberry,” kata Abah kepada Malang Post, di ruang kerjanya, kemarin.

SOCIETY PLUS

Empat delegasi berasal dari UMM, yakni Drs Masduki, M.Si, Drs Wiyono MM Kadiv Kerjasama DPPM UMM, Hendra Kusuma SE Kadiv UMKM DPPM UMM dan Tonny Dian Efendy, S.Sos, M.Si. Sementara, empat delegasi dari RRC dipimpin oleh Pan Hanliang, Senior Engineering Open University RRC, yang telah fasih berbahasa Indonesia.

RUBRIK INI MEMUAT ATAUPUN MENGABADIKAN SEGALA KEGIATAN ANDA YANG SPESIAL

Baca Sambut... Hal.10

Bersiap Rayakan HUT Pasar Tani MALANG – Kepala Dinas Pertanian Kota Malang, Ir Hadi Santoso mempersiapkan perayaan ulang tahun pasar tani, bulan Maret 2016 mendatang. Setelah satu tahun sukses mempertahankan eksistensi pasar tani, Sony tidak ragu untuk melanjutkan pasar tani yang juga bersinergi dengan Senam Rampal Malang Post tersebut. “Sekarang kita masih mempersiapkan diri untuk perayaan ulang tahun. Kita rapatkan dulu. Setelah itu, nanti kita akan share konsep perayaan ulang tahun pasar tani,” kata Sony kepada Malang Post di Balai Kota Malang, kemarin. Selama satu tahun, pasar tani sukses menjaga eksistensi di Lapangan Rampal. Setiap minggu, para petani menampilkan produk-produk taninya di lapangan Rampal.

Baca Bersiap... Hal.10

SEMINAR, PERNIKAHAN, LAUNCHING PRODUK, ULANG TAHUN, PERESMIAN, REUNI DAN SEJENIS LAINNYA

Ir.Hadi Santoso

CONTACT PERSON: JON SOEPARIJONO (081 252 75331)

Teks dan foto : Fino Yudistira/Humas Kota/ malang post

FOTO Bersama: Usai berdiskusi di ruang kerja walikota, para delegasi menyempatkan foto bersama Abah Anton. DELEGASI : Perwakilan UMM saat menyerahkan berkas rencana kerjasama.

Pemkot-RRC Jalin Kerjasama 8 delegasi dari UMM dan RRC 1. Drs. Masduki, MSi 2. Drs. Wiyono, MM, Kadiv. Kerjasama DPPM UMM 3. Hendra Kusuma, SE, Kadiv. UMKM DPPM UMM 4. Tonny Dian Efendy, S.Sos, M.Si 5. Pan Hanliang, Senior Enginering Open University RRC 6. Wan Xiaoming, President Xiamen Runde Yuan Investment Corporation 7. Pan Yuxin, Director Laboratory of Tropical Medical Plants Resource, Tropical

TERKAIT : Kepala Dinas Pertanian Kota Malang, Hadi Santoso saat menunjukkan berkas kepada walikota.

SUMRINGAH : Walikota Malang M Anton menyambut baik rencana kerjasama dengan RRC.

Corps Genetic Resource Institute, Chinese Academy Of Tropical. 8. ZhengGuohui, Vice President Xramen Runde Yuan Invesment Corporation.

Delapan delegasi dari UMM dan Republik Rakyat Cina mendatangi Balai Kota Malang, siang kemarin. Ditemui Walikota Malang H Mochammad Anton, delegasi RRC datang demi meningkatkan kerjasama dengan pemkot. Mereka datang dengan membawa rencana penanaman strawberry dan blueberry yang sudah dikembangkan secara genetis di Cina.

GAYENG : Suasana setelah rapat tertutup Pemkot Malang dan delegasi RRC.

CINDERAMATA : Abah Anton memberi kenang-kenangan buat delegasi dari RRC.

SIAP: Pemkot Malang membuka diri untuk rencana penanaman strawberry dan blueberry dari RRC.

bagian humas setda pemerintah kota malang REDAKTUR: sri nugroho, LAYOUTER: dj amiel


AREMA sporT

Siang Sign Kontrak,

Sore Latihan Goran Sekamar dengan Maitimo

Goran Gancev

SAMARINDA – Prediksi bahwa pengganti Kiko Insa akan bergabung dengan tim Arema dalam turnamen Piala Gubernur Kaltim, terbukti. Tidak sampai 24 jam kedatangan Arema di Samarinda, Goran Gancev, pemain asal Macedonia, sudah merapat. Ia tiba Kamis (25/2) kemarin siang, sore

harinya langsung mengikuti latihan pertama tim di Stadion Sempaja, Samarinda. Pemain ini pun bahkan sudah makan siang bersama Cristian Gonzales dkk. Setelah itu, di tempat skuad Arema menginap, yakni di Hotel Selyca Mulia, mantan pemain Pusamania Borneo FC ini sudah mendapatkan r e k a n k a m a r, R a p h a e l Maitimo. Agen Goran Gancev dari PT

Indo Bola Mandiri, Gabriel Budi mengatakan, jika pemain ini merupakan permintaan pelatih Milomir Seslija. Akan tetapi, sang pemain belum pernah satu tim dengan pelatih berusia 52 tahun itu.

jumat, 26 FEBRUARI 2016

13

stenly rehardson/malang post

ENJOY : Penggawa Arema Cronus menikmati latihan yang diberikan Pelatih Milomir di Samarinda Kalimantan Timur kemarin sore.

Piala Gubernur Kaltim 2016

Pemain Diajak Enjoy

SAMARINDA – Pelatih Arema Cronus Milomir Seslija mencoba meyakinkan jika kedatangan mereka ke Samarinda paling utama untuk bersenang-senang dan menang. Hal itulah yang menjadi targetnya dalam Piala Gubernur Kaltim 2016 sehingga tidak membebani skuad Arema, yang baru saja menjuarai turnamen Bali Island Cup 2016, Selasa (23/2) lalu. ”Saya ingin anak-anak enjoy datang ke tempat ini. Biarkan mereka senang dalam berlaga dan bisa menggapai kemenangan,” ujarnya. Menurut dia, juara akan mengikuti jika dalam suatu laga memperoleh kemenangan. Namun, dia tidak memungkiri, dalam suatu laga ada kalah, seri ataupun menang. Baca Pemain... Hal.14

Baca Siang... Hal.14

REDAKTUR: bagus ary wicaksono, LAYOUTER: dj amiel


jumat, 26 FEBRUARI 2016

14

Dokter Tim Arema Berguru ke Inggris SAMARINDA - Arema menghadapi padatnya jadwal turnamen, sejak Bali Island Cup 2016 hingga Piala Gubernur Kaltim, tanpa diiringi dokter tim, dr. Nanang Tri Wahyudi, SpKO. Dia tengah sibuk dengan persiapan untuk mengikuti pendidikan di Inggris, yang akan berlangsung akhir Februari ini. Menurut dr. Nanang, mulai Jumat (26/2) hari ini dia akan ada di Inggris.

“Baru berangkat hari ini (kemarin, red). Selama sepekan di sana,” bebernya. Dia mengatakan, di Inggris dia akan mengikuti kursus tepatnya di Kota London. Di sana, dokter berkacamata ini akan mendapatkan tambahan ilmu dalam hal penanganan cedera pada atlet. “Biar tambah ilmu dan kian maksimal dalam menangani cedera atlet. Sebab, ada beberapa cedera yang harus ditangani atau diputuskan dengan cepat. Tentu

Bingung Perbedaan Waktu

dengan ilmu yang meningkat,” ujar dia kepada Malang Post. Dia mengakui, di London, dia mengikuti pelatihan di St. George Hospital. Di tempat ini, juga terkenal sebagai rumah sakit pendidikan terbesar di Inggris. Tempat yang menjadi rujukan dokter untuk menambah ilmu dalam karier medis. Selama tidak adanya dr. Nanang, tim dipercayakan pada asistennya, Syeh

Alfin Abdullah. Asisten ini pun yang menggantikan tugasnya memantau kesehatan semua penggawa Arema Cronus yang didera jadwal padat. Mulai dari Purwokerto, training center di Batu, hingga turnamen di Bali. “Saya balik ke Malang Jumat (4/3) depan. Tetapi sudah membawa ilmu baru yang pasti bermanfaat bagi karier dan juga atlet yang saya tangani,” tandasnya.(ley/ary)

ujicoba

Guest gesang/malang post

KEMBALI : Manajemen tim Persipura mempersiapkan kembali skuadnya untuk mengikuti beberapa kompetisi dengan memanggil kembali pemainnya.

SAMARINDA – Perbedaan waktu di Indonesia yang terbagi tiga, yakni Waktu Indonesia Barat (WIB), Waktu Indonesia Tengah (WITA) dan Waktu Indonesia Timur (WIT), sempat membuat pelatih Arema Cronus Milomir Seslija kebingungan. Terutama, ketika dalam perjalanan ke Samarinda dari Bali, saat harus melewati Bandara Juanda, Surabaya. Dari Bali, waktu menggunakan wilayah tengah, sama dengan wilayah Kalimantan dan Sulawesi. Ketika harus transit di Surabaya dan turun dari pesawat, Milo sapaan akrab pelatih ini terpisah dari rombongan. Ketika melihat jam di tangannya menunjukkan pukul 12.30, dia berlari mencari gate keberangkatan ke Balikpapan. Ternyata, setting jam tangannya masih WITA atau lebih cepat satu jam dengan waktu yang ditunjukkan di Jawa Timur. “Saya bingung, sempat berlari karena sudah mepet jam terbang pesawat,” ujar dia. Namun, begitu mendapati beberapa pemain yang sedang menikmati makan siang, dia mulai teringat. “Oh no, i’ts different with Bali. Saya takut sudah ditinggal terbang,” tambah dia sembari mempraktikkan wajah kebingungannya. Dia pun menuturkan, sempat merasa repot jika melihat perbedaan waktu di Indonesia. Berbeda dengan negara lain, yang jarang memiliki perbedaan waktu mencapai tiga wilayah. Begitu sampai di Kalimantan, dia sempat bertanya, jam yang sebenarnya di tempat tersebut. “Jam berapa sekarang? Takut salah lagi,” tanya dia. Beberapa pemain dan asisten pelatih yang mendengarkan cerita itu pun tertawa, karena melihat ekspresi kebingungan Milo.(ley/ary)

Persija Siap Lawan Pra PON DKI JAKARTA - Persija Jakarta akan menggelar laga uji coba pada, Sabtu 27 Februari 2016 di National Youth Training Center, Sawangan Depok. Rencananya Macan Kemayoran akan beruji coba dengan tim Pra PON DKI. Pelatih Persija Jakarta, Paulo Camargo mengatakan, sebelum beruji coba ia akan terlebih dahulu menggelar pertandingan internal 1 hari sebelumnya. Hal itu dilakukan sekaligus untuk memantau kondisi fisik para pemainnya. “Saya ingin melihat kondisi fisik pemain setelah selama ini latihan. Kemudian juga mengoptimalkan pemain, seperti dari kerjasama mereka. Sebelumnya saya akan menggelar game intenal dahulu,” kata Camargo ditemui usai latihan di National Youth Training Center, Sawangan Depok. Selasa 24 Februari 2016. Pria asal Brasil itu juga ingin melihat bagaimana gaya bermain para penggawa Persija. Dan melihat pula sejauh mana mereka memahamai pelatih dan kemauannya. “Bagaimana cara mereka memainkan bola, misalnya dari kiri ke kanan, kemudian dar tengah ke depan. Kerjasama antar pemain juga akan saya lihat,” ujar mantan pelatih Persibo Bojonegoro ini. Sementara itu, sebelum melakoni pertandingan intenal dan uji coba, Ismed Sofyan dan kawan-kawan mendapatkan libur 1 hari pada Kamis 25 Februari 2016. Pelatih memberikan libur, untuk memulihkan stamina pemain yang fisiknya sedang digenjot.(viv/ary)

Pemain Diajak Enjoy Sambungan dari Halaman 13

“Itu realita. Suatu saat kami menang, namun bisa juga kami kalah,” sebutnya. Yang membedakan, dalam suatu kekalahan, dia ingin tetap membuat anak asuhnya senang. Tidak merasa terbeban dalam suatu permainan yang bisa memantik kekalahan. Setelah kalah, tidak jarang pemain akan menjadi down. “Saya tidak mau Arema seperti itu. Saya sudah memberikan pelatihan mental, agar semua dijalani dengan menyenangkan. Jangan lagi takut ketika bermain dalam posisi tertinggal,” urai dia panjang lebar. Menurutnya, tim superior dimanapun, pasti tidak akan selalu menang. Suatu waktu, tim tersebut harus menelan kekalahan untuk mendapatkan pelajaran. Tetapi, tim yang bermental juara, bisa bijak menerima kekalahan dan bangkit di laga selanjutnya. “Mari kita melihat Arema yang seperti. Pasti, kalau juara itu impian semua,” yakinnya. Sementara itu, dalam sesi latihan perdana di Stadion Sempaja, Samarinda, Kamis (25/2) kemarin, pemain dibuat untuk menjalani latihan yang santai, namun tetap memberikan taktik dalam suatu permainan. Milo, menyadari pasukannya tersebut juga masih mengalami kelelahan, akan tetapi laga sudah di depan mata. “Latihan juga harus enjoy. Saya selalu memberikan porsi latihan yang tepat, termasuk untuk menghadapi turnamen ini,” tandasnya. Dalam latihan kemarin, pemain anyar Goran Gancev sudah turut bergabung dengan Dendi Santoso dkk, dan mengikuti latihan secara penuh.(ley/ary)

Piala Gubernur Kaltim

Semen Padang Fokus Taktik PADANG – Jelang laga Piala Gubernur Kaltim (PGK) 27 Februari - 13 Maret mendatang, Semen Padang FC menggeber latihan. Tim pelatih mulai fokus pada taktik dan strategi permainan dan pematangan kerjasama antarlini, yang dari dua ujicoba terakhir terlihat belum cukup padu, sehingga masih terjadi beberapa passing yang salah. “Pagi ini (kemarin, red) fokus latihan lebih kepada tactikal strategy. Dimana pemain harus melakukan pressing, kapan harus bertahan maupun menyerang,” ujar pelatih Semen Padang FC, Nilmaizar. Menanggapi trio Brazil, Nil mengaku sudah ada peningkatan kerjasama tim dan komunikasi dalam sepakbola tidak ada masalah. Yang masih belum berjalan lancar adalah komunikasi sehari-hari karena memang trio Brazil tersebut belum bisa berbahasa Indonesia. Terkait kontribusi Tafarel seba­ gai seorang striker untuk tim, Nil mengaku tidak hanya menilai seo­ rang pemain dari jumlah gol yang dicetaknya. “Saya rasa cukup bagus (kontribusi Tafarel). Masalahnya di­ mana? Apakah pemain yang men­cetak gol itu dia hebat, tidak ha­rus,” pungkas peramu strategi asal Payakumbuh itu. (cr8/sam/jpnn/ary)

dr. Nanang Tri Wahyudi, SpKO

Syukurlah, Persipura Panggil Pemain J AYA P U R A - M a n a j e m e n Persipura kembali memanggil pemain yang masih bertahan untuk latihan, mempersiapkan diri mengikuti sejumlah turnamen di antaranya Piala Gubernur Kaltim, Piala Bhayangkara dan Piala Bung Karno serta Indonesia Super Competition (ISC) 2016. Ketua Umum Persipura, Benhur Tomi Mano mengaku sudah meminta Manager Persipura Rudi Maswi untuk memanggil dan mengumpulkan pelatih dan pemain guna mengikuti latihan. Pemanggilan terhadap pemain Persipura ini dilakukan setelah Persipura Jayapura mendapat kepastian dukungan sponsor yaitu dari Bank Papua dan PT. Freeport Indonesia. “Rencananya, besok (hari ini) saya akan bertemu dengan manajemen PT. Freeport Indonesia

di Jakarta,” ungkap Tomi Mano yang juga Wali Kota Jayapura, seperti dikutip dari Cenderawasih Pos, Kamis (25/2). Disinggung mengenai pemain yang akan dipanggil, Tomi Mano mengatakan, Persipura akan memaksimalkan pemain yang ada khususnya yang belum dikontrak tim lain (data lengkap lihat grafis). Terpisah, pelatih Persipura Osvaldo Lessa membenarkan adanya perintah dari manajemen Persipura untuk memanggil pemain Persipura yang belum terikat kontrak dengan klub lain dan menjadwalkan program latihan. Pemain ini menurutnya akan dikumpulkan dan mulai menjalani latihan perdana di Stadion Mandala Jayapura, Jumat (26/2). (ans/oel/ nat/adk/jpnn/ary)

Pemain yang disebut sudah dikontrak klub lain Imanuel Wanggai Carsae FC (Timor Leste), Boaz T. Solossa Carsae FC (Timor Leste), Cristofer Sibi (Semen Padang), Ricardo Salampessy (Pusamania Borneo FC), Bio Paulin (PS Polri), Robertino Pugliara (PS Polri), Domingus Fakdawer (PS Polri), Ricky Kayame (Persib Bandung), Eneko Pahabol (PRK Hekari FC-PNG), Pemain yang masih bertahan Yustinus Pae, Fery Pahabol, Yohanes Tjo’e, Andri Ibo, Rony Beroperay, Lukas Mandowen, Gerald Pangkali, Ian Lois Kabes, M. Tahir, Osvaldo Haay, Yunus Wenda, Izak Wanggai, Ferdyansah, Dede Sulaiman, Daniel Tata

Siang Sign Kontrak, Sore Latihan Sambungan dari Halaman 13

“Milo meminta Gancev untuk didatangkan ke Arema. Kebetulan pemain setuju, ya hari ini (kemarin, Red) langsung datang,” ujarnya. Menurut dia, pantauan Milo tentang Goran sudah sejak lama. Ketika pelatih ini membesut salah satu tim divisi tertinggi di Liga Bosnia. Kebetulan, Goran memperkuat klub yang bersaing dengan klub asuhan Milo. Kemarin siang, Goran pun langsung menandatangani kontrak dengan tim Arema. Bertempat di Rajak Restaurant, Selyca Hotel Samarinda, mantan pemain PSMS Medan ini melakukan tanda tangan kontrak dengan perwakilan Arema, yang dihadiri sekretaris tim, M. Taufan. Goran menuturkan, jika keputusannya menerima pinangan Arema, karena tim ini merupakan salah satu yang terbaik di tanah air. Kebesaran Singo Edan, membuatnya tak bisa menolak tawaran untuk segera bergabung. “Saya tahu Arema ini tim besar. Pasti punya target yang besar juga, makanya saya mau bergabung,” ujarnya. Pemain berusia 32 tahun ini pun menyadari jika dia akan dibandingkan dengan Kiko Insa yang memiliki kedekatan dengan Aremania. “Saya siap dengan harapan Aremania untuk bisa mengawal lini belakang Arema dan juga tekanan yang membandingkan dengan Kiko,” tambahnya. Menurut dia, semua akan dibuktikan dalam Piala Gubernur Kaltim 2016 ini. Dia akan membuktikan kemampuannya dan saat ini, akan segera beradaptasi dengan tim serta gaya kepelatihan Milomir Seslija.(ley/ary) REDAKTUR: bagus ary wicaksono, LAYOUTER: dj amiel


jumat, 26 FEBRUARI 2016

15

Hari Ketiga, Rio Lebih Nyaman Tes Pramusim F1 Barcelona - Rio Haryanto akhirnya melakoni debut sebagai pebalap Formula 1. Pada tes pramusim hari ketiga, Rio melaju dengan relatif mulus meski sempat melintir ke luar trek. Dalam tes pramusim hari ketiga di sirkuit Catalunya, Rabu (24/2/2016), Rio mencatatkan waktu terbaik satu menit 28,249 detik. Sementara posisi teratas ditempati driver Force India Nico Hulkenberg yang menorehkan satu menit 23,110 detik. Melengkapi tiga besar adalah pebalap Red Bull Daniel Ricciardo dan driver Force India lainnya, Sergio Perez di posisi dua-tiga. Keduanya ada di koridor waktu satu menit 23 detik. Hasil ini jadi awal yang cukup positif untuk Rio mengingat ini kali pertama dia melaju dengan mobil Manor, yang akan digunakannya di musim 2016. Sebagai perbandingan, catatan Rio sedikit lebih baik dibandingkan milik rekan setimnya, Pascal Wehrlein, di hari pertama dengan satu menit 28.282 detik.

net

DEBUT: Rio Haryanto menjalani tes pramusim F1 di Barcelona Spanyol. Rio masih sangat berpeluang mempertajam catatan waktunya di hari keempat tes, Kamis (25/2/2016) dengan menggunakan kompon ban

yang lebih lunak. Pemuda 23 tahun itu hari ini memang lebih banyak menggunakan ban kompon medium, juga sempat menggunakan kompon

keras, untuk melakukan laju jangka panjang. Sempat ada insiden kecil di penghujung sesi pagi ketika Rio melintir ke luar lintasan di tikungan lima. Namun kondisinya baik-baik saja dan tak ada kerusakan serius pada MRT05 miliknya. Sebagai catatan, sejumlah pebalap top juga tak mengejar catatan waktu terbaik di tes hari ini. Juara dunia dua musim terakhir Lewis Hamilton misalnya, cuma menempati urutan delapan dengan torehan waktu terbaik satu menit 26,241 detik. Rio Haryanto merasa nyaman dengan mobilnya usai menjalani tes pramusim di Barcelona. Rio merasa ada potensi besar dari MRT05 miliknya. Ditanya soal perbandingannya dengan mobil MR03 bermesin Ferrari yang dijajalnya akhir tahun kemarin, Rio mengakui MRT05 yang ditenagai mesin Mercedes terasa lebih oke secara performa. Secara keseluruhan, dia optimistis ke depannya akan mendapatkan hasil lebih baik. “Saya saat ini lebih siap dibandingkan pertama kali menunggangi mobil Formula 1. Tapi secara umum mobilnya terasa jauh lebih baik

Hasil Tes Pramusim Barcelona Hari Ketiga 1. Nico Hulkenberg

Germany

Force India-Mercedes 99 laps 1m 23.110s

2. Romain Grosjean

France

Haas-Ferrari 82 laps 1m 25.874s

3. Kimi Raikkonen

Finland

Ferrari-Ferrari 76 laps 1m 25.977s

4. Kevin Magnussen

Denmark

Renault-Renault 109 laps 1m 26.014s

5. Nico Rosberg

Germany

Mercedes-Mercedes 74 laps 1m 26.084s

6. Carlos Sainz

Spain

Toro Rosso-Ferrari 161 laps 1m 26.239s

7. Felipe Nasr

Brazil

Sauber-Ferrari 115 laps 1m 26.392*

8. Lewis Hamilton

Britain

Mercedes-Mercedes 86 laps 1m 26.421s

9. Daniil Kvyat

Russia

Red Bull-TAG-Heuer 74 laps 1m 26.497s

10. Felipe Massa

Brazil

Williams-Mercedes 109 laps 1m 26.712s

11. Jenson Button

Britain

McLaren-Honda 51 laps 1m 26.919s

12. Rio Haryanto

Indonesia

MRT-Mercedes 76 laps 1m 28.249s

dibandingkan yang sebelumnya,” katanya kepada GPUpdate. “Menjadi tim papan tengah adalah salah satu tujuan Manor tahun ini.

NBA

Curry dan Thompson Menangkan Warriors Miami - Golden State Warriors harus bekerja keras mengejar Miami Heat sebelum akhirnya memastikan kemenangan 118-112. Stephen Curry dan Klay Thompson berperan besar dalam kemenangan Warriors itu. Dalam pertandingan di AmericanAirlines Arena, Kamis (25/2/2016) WIB, tuan rumah Heat relatif pegang kendali pada kuarter pertama. Enam detik sebelum kuarter itu berakhir Heat bahkan sempat unggul 30-18--walaupun tembakan tiga angka Curry lalu memendekkan selisih.Aksi Curry dan Thompson di kuarter dua kemudian berhasil memotori Warriors yang pada kuarter itu menambah 30 poin dan menyudahi paruh pertama pertandingan dengan ketinggalan 51-55.Duel sengit langsung terjadi di kuarter tiga dengan tembakan tiga angka Curry membuat Warriors berbalik unggul 57-55 di awal kuarter. Semenit sebelum kuarter itu habis Warriors juga masih unggul 80-78, berkat tembakan tiga angka lainnya dari Curry. Tapi dua lemparan bebas dan satu tembakan tiga angka dari Josh McRoberts membuat Heat menutup kuarter ini dengan unggul 83-80. Kuarter empat lantas menjadi puncak pertarungan kedua tim, dengan Warriors dan Heat terus beradu meredam lawan seraya menambah angka. Menjelang sisa laga satu menit tembakan tiga angka Curry membuat Warriors unggul 107-106, tapi dua tembakan bebas Dwayne Wade membawa Heat berbalik unggul 108-107. Setelah itu Curry membuat tembakan tiga angka lagi dan Warriors pada akhirnya terus melaju. "Saya pikir tim lawan risau ketika bola-bola tembakan kami sudah berada di udara. Steph punya izin untuk menembak kapan saja ia mau. Saya akan jadi orang bodoh kalau tidak membiarkannya melakukan itu," ucap Pelatih Warriors Steve Kerr di Reuters. Curry mencetak 42 poin, 7 rebound, 7 assist, dan 1 steal sepanjang pertandingan. Thompson menambahkan dengan 33 poin, 3 rebound, dan 4 steal untuk Warriors. "Saya pikir Heat sebenarnya mengungguli kami sepanjang pertandingan. Tapi ketika Stephen dan Klay menembak seperti tadi pada pertandingan yang sama, kami sulit dikalahkan. Keduanya dominan di kuarter empat," kata Kerr. (dtc/feb)

tinju net

BESAR: Stephen Curry dan Klay Thompson berperan besar dalam kemenangan Warriors.

net

PUTUS: Manny Pacquiao dan Ronda Rousey, mantan juara UFC kelas bantam wanita.

Pacquiao Kehilangan Ronda

Beasiswa Bulutangkis Djarum

Audisi Mulai di Bandung Jakarta Audisi Umum Djarum Beasiswa Bulutangkis kembali digeber tahun ini. Agenda itu dimulai dari Bandung pada 12-14 Maret 2016 di Bikasoga Badminton Hall. Pemilihan Bandung sebagai kota pembuka bukan tanpa alasan. Jawa Barat dinilai telah melahirkan banyak pebulutangkis yang memiliki talenta unik dan prestasi hebat. Di antaranya Tan Joe Hok, Iie Sumirat, Ivana Lie, Susi Susanti, dan Taufik Fidayat. “Dipilihnya Kota Bandung sebagai salah satu kota penyelenggara audisi umum Djarum Beasiswa Bulutangkis 2016 tidak lain karena dari dulu sampai sekarang Jabar terus melahirkan pebulutangkis berprestasi dunia,” ujar Program Director Bakti Olahraga Djarum Foundation, Yoppy Rosimindalam konferensi pers di Bandung, Kamis (26/2/2016). “Kami kulonuwon dulu masuk ke sini untuk menyapa para bibit-bibit muda yang mungkin belum memiliki klub, kami ajak bertanding untuk mengenal kompetensi sesuai dengan usia dini 10-15

net

CARI BIBIT: Legenda Bulutangkis Indonesia, Christian Hadinata bersama tokoh Djarum Foundation. Jadwal Audisi Umum Djarum Beasiswa Bulutangkis 2016: Tahap Seleksi: Bandung & Palembang: Purwokerto & Balikpapan: Solo & Makassar: Cirebon & Surabaya: Kudus:

12 - 14 Maret 2016 26 - 28 Maret 2016 9 - 11 April 2016 23 - 25 April 2016 30 Agustus - 1 September 2016

Tahap Final: Kudus:

2 - 4 September 2016

tahun. Karena di sini banyak memiliki sumber-sumber

Saya rasa kami akan berkembang dari hari ke hari, menurut saya kami masih punya banyak hal lagi untuk ditunjukkan,” tandas Rio.(dtc/feb)

pemain potensial,” jelas Yoppy.

Selain Kota Bandung, di tahun 2016 ini kota yang menjadi tujuan Audisi Umum yakni Balikpapan, Palembang, Makassar, Cirebon, Solo, Purwokerto, Surabaya dan Kudus. Dari pengalaman tahun lalu, Yoppy mengatakan, animo peserta Audisi Umum di tahun 2015 mengalami peningkatan dua kali lipat hingga mencapai 2.913 peserta dari sebelumnya 1.328 peserta. “Ini menunjukan bahwa apa yang kami lakukan ada di

jalur yang benar. Diibaratkan kami ini melakukan jemput bola denga menjaring bibit pemain andal dari sumbernya. Selain itu audisi ini juga dari sisi ekonomi bisa membantu meringankan biaya para orang tua yang menginginkan anaknya jadi pebulutangkis,” ucap Yoppy. Sementara itu, legenda PB Djarum, Christian Hadinata, penasaran untuk mendongkrak bibit pemain bulutangkis putri. Dia berharap dari audisi itu bisa menggairahkan pemainpemain putri untuk muncul. “Audisi umum ini sebenarnya jadi tantangan kami untuk menjaring bibit pemain andal, terutama sektor Putri. Kalau bibit pemain Putri sedikit, maka kita akan makin sulit mengembalikan supremasi bulutangkis Putri indonesia seperti era Susi Susanti, Mia Audina atau Maria Kristin,” ujar Christian yang juga Ketua Tim Pencari Bakat Audisi Umum. Bagi yang ingin mengikuti Audisi Umum, tata cara pendaftaran dan informasi lengkap bisa klik www.pbdjarum.org atau registrasi langsung pada 11 Maret 2016 di Bikasoga, Jalan Suryalaya Indah Bandung pukul 10.0017.00 WIB. (dtc/feb)

LAS VEGAS - Sikap anti LGBT (Lesbian, Gay, Biseksual, dan Transgender) yang dikemukakan Manny Pacquiao membuatnya kehilangan salah satu penggemar beratnya. Mantan juara UFC kelas bantam wanita Ronda Rousey mengaku kehilangan respek pada petinju yang sempat diidolakannya. Pacquiao beberapa waktu lalu menyebut dirinya adalah salah satu orang yang menentang LGBT. Menurutnya, penyimpangan tersebut tak sejalan dengan ajaran agamanya dan mengecam tindakan itu lebih buruk ketimbang binatang. Sikap Anti-LGBT Pacquiao langsung mengundang beragam reaksi. Yang mengejutkan adalah sponsor utamanya Nike yang langsung memutus kontraknya dengan alasan sang petinju tidak mengusung asas kebebasan hak asasi manusia. Kini, pamor Pacquiao bisa dipastikan tambah merosot mengingat ia baru saja kehilangan salah satu penggemarnya. Ronda Rousey yang pernah memberi dukungan jelang mega duel melawan Floyd Mayweather Jr tahun lalu mengaku sudah kehilangan respek dengan Pacquiao akibat komentarnya soal LGBT. "Saya mengerti banyak orang menggunakan agamanya untuk menentang kaum gay. Tetapi maksudnya, tidak ada ucapan yang memastikan 'anda tidak akan pernah jadi gay'. Tuhan tidak pernah mengatakan hal tersebut," kata Rousey kepada TMZ sebagaimana dilansir GMAnews online, Rabu (24/2/2016). Lebih lanjut, Rousey mengaku lebih sepakat dengan komentar Paus Francis. Meski sebagai pemuka agama dan jelas bertentangan dengan LGBT, pemimpin umat katolik sedunia itu lebih meminta manusia saling menghargai. "Saya kira Paus kami adalah pemimpin saat ini. Dia mengatakan yang saya kira agama harus mencakup segala hal dan harus menyambut sesama dan mencintai semua orang tanpa menepikannya. Saya kira banyak orang menyalahartikan segala sesuatu sekarang ini," pungkasnya. (sin/feb)

Soal Motor Baru, LorenzoRossi Beda Sikap BARCELONA - Juara dunia MotoGP 2015, Jorge Lorenzo mengatakan bahwa Motor Yamaha M1 untuk musim 2016 belum menunjukan performa stabil. Sempat mendominasi di ujicoba pramusim pertama di Sirkuit Sepang, Lorenzo malah disaingi Maverick Vinales (Suzuki) dan Marc Marquez (Honda) di Phillip Island. Lorenzo finish tercepat kesembilan pada ujicoba pramusim di Australia. Dia mencatatkan waktu 1m 29.760 detik, atau selisih 0.602 detik lebih lambat dari Marc Marquez. Padahal, selama ujicoba di Sepang, Pembalap Spanyol itu tampil sebagai pembalap tercepat. "Sepertinya hasil itu akan mengubah banyak kinerja motor. Kadang-kadang kami mendapat keuntungan di beberapa sirkuit, tapi di sisi lain motor masih banyak masalah. Kami harus memahami bagaimana bisa kompetitif terus seperti di Sepang," kata Lorenzo, dikutip Crash, Kamis (25/2/2016). Sementara Lorenzo mengeluhkan bahwa motor Yamaha M1 belum stabil di semua lintasan, Rossi mengatakan bahwa hal tersebut sangatlah wajar. Menurut pembalap berjuluk The Doctor, itulah pentingnya melakukan ujicoba motor sebelum grandprix dimulai. (sin/feb) REDAKTUR: febri, LAYOUTER: hary


jumat, 26 FEBRUARI 2016

16

net

CEMERLANG: Yaya Toure ikut menyumbang gol kemenangan Manchester City 3-1 atas Dynamo Kiev.

City Pesan Tempat Perempatfinal MANCHESTER - Mantan pemain Manchester United dan Liverpool, Michael Owen tak ketinggalan memberikan komentarnya atas kemenangan 3-1 Manchester City di markas Dynamo Kiev. Pada laga leg pertama babak 16 besar tersebut, The Citizens mampu meraih kemenangan meyakinkan lewat skor 3-1. Tiga gol City dicetak Sergio

Aguero, David Silva dan Yaya Toure, sementara satu gol balasan Dynamo Kiev dicetak Vitaly Buyalskiy. Dan dikatakan Owen, dengan kemenangan 3-1 di kandang lawan tersebut, bisa dikatakan tim asuhan Manuel Pellegrini tersebut sudah ‘mengunci’ satu tempat di perempat final. “Mereka mendapatkan beberapa pe-

main besar mereka kembali dan ini luar biasa untuk melihat mereka melalui permainan tanpa cedera,” ujarnya. “Malam yang brilian bagi Manchester City, anda akan berpikir bahwa hasil ini telah menempatkan mereka di perempat final,” tandasnya. Pelatih Dynamo Serhiy Rebrov pun memuji kualitas The Citizens.

Menurut Rebrov, City sangat kuat dan memiliki serangan mematikan yang sulit dihentikan. Meski begitu, Rebrov menegaskan bahwa Dynamo belum menyerah. “Kami bermain melawan tim yang sangat kuat. Serangan-serangan balik mereka di awal laga sanggup membuat para pemain kami kehilangan kepercayaan diri,”

Siaran Langsung Sabtu, 27 Februari 2016 • 19:45 WIB Bein Sports 3 HD Transvision West Ham United vs Sunderland • 22:00 WIB SCTV Southampton vs Chelsea • 22:00 WIB Bein Sports 1 Transvision Leicester City vs Norwich City • 22:00 WIB RCTI Real Madrid vs Atlético Madrid Minggu, 28 Februari 2016 • 00:30 WIB Indosiar West Bromwich Albion vs Crystal Palace • 21:05 WIB Bein Sports 1 Transvision Tottenham Hotspur vs Swansea City • 21:05 WIB SCTV Manchester United vs Arsenal

kata Rebrov seperti dilansir situs resmi UEFA. “City adalah salah satu tim terbaik di dunia dan kami melihat potensi besar mereka, terutama di lini serang yang sangat sulit dihentikan,” tegasnya. “Sekarang, kami akan menganalisis kesalahan-kesalahan kami dari laga tadi. Setelah itu, kami akan bersiap untuk leg kedua,” tegasnya.

Dynamo tertinggal 0-2 oleh gol-gol Sergio Aguero menit 15 dan David Silva menit 40. Dynamo sempat coba mengejar lewat Vitaly Buyalsky di menit 58, tapi Yaya Toure mengakhiri perlawanan mereka dengan satu gol indah pada penghujung laga. Leg kedua akan digelar di Etihad Stadium pada 16 Maret 2016. Dynamo harus membalikkan defisit agregat ini jika ingin lolos ke perempat final. (bol/feb) foto-foto net

Jelang Manchester United vs Arsenal

jelang derby madrid

Old Trafford Mulai Panas MANCHESTER - Ada duel panas antara dua tim raksasa dalam lanjutan Liga Primer Inggris pada akhir pekan ini. Manchester United akan menunggu kedatangan Arsenal di Old Trafford. Laga seru MU vs Arsenal akan dipanggungkan di Old Trafford, Minggu (28/2/2016). Kedua tim saat ini terpisah sepuluh poin di papan klasemen. MU menempati posisi kelima dengan koleksi 41 poin. The Red Devils tak mau kehilangan poin demi menjaga peluang finis di zona empat besar. Mereka saat ini tertinggal enam poin dari Manchester City yang berada di posisi keempat. Sementara itu, Arsenal duduk di posisi ketiga dengan 51 poin. The Gunners juga akan mengejar kemenangan karena mereka tak ingin ditinggal Leicester City dalam perburuan gelar. Mereka kini terpaut dua poin dari Leicester yang memuncaki klasemen. Dalam lima pertandingan terakhirnya di Premier League, MU dan Arsenal sama-sama cuma menang dua kali. MU baru-baru ini kalah dari Southampton dan Sunderland, sedangkan Arsenal menelan kekalahan dari Chelsea. Rekor pertemuan hingga saat ini masih memihak MU, yang menang 93 kali dalam 222 pertemuan dengan Arsenal. Arsenal menang pada 80 pertandingan, sementara laga-laga lainnya berakhir seri. Pada pertemuan pertama musim ini, Arsenal menang telak 3-0 atas MU di Emirates Stadium lewat dua gol Alexis Sanchez dan satu gol Mesut Oezil. Namun, MU berpeluang besar untuk membalas kekalahan tersebut. Pasalnya, catatan Arsenal di Old Trafford tak mengesankan. Terakhir kali 'Meriam London' menang di Old Trafford di ajang Premier League adalah pada 17 September 2006, saat gol tunggal Emmanuel Adebayor menumbangkan MU. Pada delapan lawatan terakhirnya ke Theater of Dreams di ajang liga, mereka dua kali seri dan enam kali kalah. Kedua tim sama-sama bertarung di kompetisi Eropa pada tengah pekan. Arsenal dipecundangi Barcelona 0-2 di kandang sendiri di ajang Liga Champions. Mereka pun akan berupaya untuk meraih kemenangan di Old Trafford sebagai obat kekecewaan. Sementara itu, MU baru akan bertanding pada Jumat (26/2/2016) dinihari WIB. Mereka akan menjamu Midtjylland di leg kedua babak 32 besar Liga Europa dan harus menang setelah kalah 1-2 di leg pertama. Pada pertandingan lainnya, Leicester berpeluang besar untuk mempertahankan posisi teratas. Setelah bertemu Liverpool, City, dan Arsenal secara berturut-turut, mereka akan menjamu Norwich City pada akhir pekan ini. Tim peringkat kedua, Tottenham Hotspur, juga punya kans meraup poin penuh. Spurs akan menghadapi Swansea City di kandang sendiri. Adapun juara bertahan Chelsea akan melawat ke markas Southampton. (dtc/feb)

net

JAGA GENGSI: Wayne Rooney dan kawankawan wajib menang saat menjamu Arsenal, Minggu nanti.

Saling Jegal Demi Persaingan

net

KECEWA: Antoine Griezmann tidak bisa memaksimalkan peluang Atletico Madrid menjadi kemenangan atas PSV Eindhoven

Lawan 10 Pemain, Atletico Gagal Menang Atletico Madrid cuma imbang 0-0 di markas PSV Eindhoven pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2015/16, Kamis (25/2). Peny-

erang Atletico Antoine Griezmann yang ingin menang jadi kesal dibuatnya. Atletico unggul jumlah pemain setelah Gaston Pereiro mendapatkan kartu kuning kedua pada menit 68, juga mendapatkan banyak peluang. Namun, gol tak kunjung mereka dapatkan. "Ketika ingin menang, tapi hanya imbang yang didapatkan, itu sungguh mengesalkan," kata Griezmann seperti dilansir situs resmi UEFA. "Namun, ini tak terlalu buruk. Kami jadi tuan rumah leg kedua, dan itu adalah motivasi ekstra," katanya. Melawan PSV, Griezmann membukukan dua shots dan keduanya tepat sasaran (on target). Hanya saja, itu belum cukup untuk menaklukkan Jeroen Zoet di bawah mistar. "Peluang-peluang saya yang gagal jadi gol? Tidak masalah. Saya masih sangat percaya diri," tegas-

nya. Leg kedua akan digelar di Vicente Calderon pada 16 Maret 2016. Atletico harus menang dan menghindari hasil imbang dengan gol (1-1, 2-2, dst) untuk lolos ke perempat final. Sementara itu pelatih Atletico Diego Simeone mengaku punya firasat bagus timnya bakal lolos ke perempat final. Dia yakin Atletico takkan mengecewakan di leg kedua bulan depan. "Kami memang berada dalam situasi yang cukup rumit. Pasalnya, hasil imbang saja (1-1, 2-2, dst pada leg kedua) bisa meloloskan mereka," kata Simeone seperti dilansir situs resmi UEFA. "PSV adalah tim kuat dan fakta bahwa gol tandang punya nilai lebih merupakan keuntungan bagi mereka," tambah dia. "Namun, kami akan didukung oleh para suporter setia kami. Saya punya firasat bagus tentang leg kedua nanti," tegas dia. Leg kedua akan digelar di Vicente Calderon pada 16 Maret 2016. Main di kandang dengan dukungan puluhan ribu suporternya, Atletico pasti siap berjuang habis-habisan demi mengamankan hak lolos ke perempat final. (bol/feb)

Jakarta - Real Madrid menjamu Atletico Madrid di akhir pekan ini. Peluang Barcelona menjauhkan jarak? Tidak juga, soalnya The Catalans bakal berhadapan dengan klub yang terakhir mengalahkan mereka, Sevilla. Santiago Bernabeu akan memenantaskan duel Madrid dengan Atletico pada Sabtu (27/2/2016) malam WIB. Kedua tim kini berturut-turut ada di posisi tiga dan dua klasemen dengan selisih hanya satu poin saja (54:55). Pertandingan ini tentu saja sangat penting buat duo Madrid itu terkait upaya menjaga persaingan dengan Barcelona di posisi teratas. Apalagi keduanya sama-sama menelan hasil imbang di pekan lalu, yang membuat jarak dengan Barca semakin merenggang. Madrid saat ini tertinggal sembilan angka di belakang Barca. Jika sampai gagal dapat poin penuh dan pada laga lain Lionel Messi cs menang, maka jaraknya akan menjauh menjadi 11 poin. Meski liga masih menyisakan 12 pekan lagi, sulit untuk Cristiano Ronaldo dkk mengejar defisit angka sebesar itu. Meski El Real sempat begitu mendominasi Derby Madrid, belakangan Atletico berhasil mengusik. Di musim lalu Atletico berhasil meraih empat kemenangan dari delapan pertemuan di semua kompetisi. Sementara pada paruh pertama musim ini, duel di Vicente Calderon tuntas dengan skor 1-1. Bertemunya dua rival terdekat jelas berpotensi memberi keuntungan besar untuk Barcelona. Syukur-syukur kalau laga ternyata berakhir imbang, yang membuat mereka bisa makin kokoh bertengger di posisi teratas klasemen. Tapi langkah Barcelona di akhir pekan ini tidak akan mudah. Di Camp Nou mereka akan menjamu Sevilla, klub yang terakhir berhasil mengalahkan mereka. Pada 3 Oktober 2015 itu, Barca tunduk 1-2 dalam lawatan ke Ramon Sanchez Pizjuan. Tertinggal dua gol lebih dulu, Barca cuma bisa sekali membalas melalui Neymar. Namun sejak itu Barca menjalani periode tak terkalahkan, yang berlanjut sampai kemenangan 2-0 atas Arsenal di Liga Champions tengah pekan ini. jika ditotal, jumlah laga tak terkalahkan Barca sudah mencapai angka 33 secara beruntun. Sevilla saat ini juga tengah dalam tren yang sangat memuaskan. Dalam delapan pertandingan La Liga di 2016, mereka baru menelan net sekali PELUANG: kekalaCristiano Ronaldo han dan bakal berusaha dapat keras membuat empat gol ke gawang tim kemesekota, Atletico nangan. Madrid. (dtc/feb) REDAKTUR: febri, LAYOUTER: hary


IKLAN BARIS IKLAN TEPAT

MALANG POST

17

• Iklan Baris: Rp 25.000,-/baris (minimal 2 baris), • Iklan Dagang/ Umum: (FC) Rp 60.000,-/mmk, Kreatif (FC) tambah 100%

(BW) Rp 48.000,-/mmk, Kreatif (BW) tambah 100%

• Halaman 1 (FC): Rp 120.000,-/mmk, Top Banner Hal 1(FC): Rp 220.000,-/mmk • Iklan duka cita/ Sosial: (FC) Rp 30.000,-/mmk,

(BW) Rp 20.000,-/mmk,

• Advertorial: (FC) Rp 50.000,-/mmk, Kreatif (FC) tambah 100%

(BW) Rp 40.000,-/mmk, Kreatif (BW) tambah 100%

• Semua harga iklan ditambah PPn 10%

jumat, 26 FEBRUARI 2016 MALANG

Guest house

kartu kredit

LOWONgan

RUPA-RUPA

TOUR & TRAVEL

pijat

MOBIL - MOTOR

GITA HOMESTAY Jl D. Gita Sawojajar Mlg. 600 Rb 1 Rmh. 5KT, 2KM, Hot Shower, R.Tamu, R.Makan, LED, Dapur, R.Sholat. 085859709236/ 9999527/ 0818384771 BG-2/11

jasa tutup kartu kredit/ KTA hanya bayar 1% hutang lunas 100% LEGAL Tinah 081281539552 BG-24/11

Dibutuhkan Segera posisi MT BC WPB Lulusan SMA/ SMK/S1 Penghasilan Min UMR Sistem penggajian BA, Komisi, Bonti Hub: Annisa Indah P Ph: 082257505175/08877932790 BG-28/02

Sofa & SpringBed anda kotor? “THATA LAUNDRY’’ solusinya. Spesialist : Cuci sofa, Springbed, kursi kantor, karpet permanent, gordyn, jok mobil dll. Siap melayani dgn hasil yg maksimal & memuaskan 24 jam nonstop/hari libur tetap buka. Office: Jl. Teluk Bayur 61 Malang. Hub: 085101822506 – 085100418889 (085645478106 ,WA) BG-26/12

SU R Y A TOU R & T R A VEL PUSAT NYA TRAVEL SGL JU­ RUSAN Me­layani Bis mlm, Pswt, Kapal laut, Carter mbl, pkt ke sgl juru­san. Jl. Trunojoyo 10 E telp. 0341-354117. Web­s ite: www. su­rya travel. com. BG-29/11

tng wanita muda profesional panggilan ke Hotel . Hub: 085791995917 BG-08/01

• daihatsu • PROMO DAIHATSU DP bln Februari’16 #Pick Up 17Jtan #Ayla 17Jtan#BlindVan 12jtan #Luxio 25Jtan #Xenia 26Jtan #Terios 36Jtan# Sirion 31Jtan#Grand Max MB 22Jtan #Gran Max Blind Van 16Jtan, Informasi & pmesanan HUB: HENDRI 081246359287 / 085646447095 BG-26/02 free Handphone setiap pembelian minggu ini. GM PU DP 12Jt, Ayla 13Jt, Xenia 17Jt. Info (bunga) 081259363775 BL-07/12 dijual all nevy Xenia thn 2012 M Sporty 1000 cc KM 33000N Full Fariasi sprti baru wrna putih Hub: 081334039489 No SMS BG-29/10 promo Daihatsu februari : Xenia X angsr 3.221, Ayla tipe X DP 20Jt angsr 3.050 x 47, Pickup DP 10Jt, Luxio angsr 3.470, Terios X angsr 3.564. Info Hub: 081235722766 (Hanif) BG-16/03 • SUZUKI • dijual cpt Kijang Krista 2002 Gold bensin sgt terawat 87Jt. Hub: 08179755533 / 081333891069 BL-19/12 jual new limo 2010 siap pakai, 68Jt nego. Bnyak pilihan hub: 08126086869 / 085283866858 BL-10/01 • isuzu • dijual Grand touring 2010 akhir, ern hitam, hrg nego. Hub: 081233129215 BL-02/03 • TOYOTA • toyota promo akhir tahun Avanza, Agya, dll. CP: Edyta 081331884464 BL-28/12 D I JU A L s t a r l e t m e r a h ’ 8 9 orisinil cat, N kota, AC, Tape, Centrallock ban dpn baru, VC 1.300cc msn alus. Hrg 37,5Jt Nego. Hub: 081233927893/ 081615600557 BL-2/12 dijual cpt mobil Toyota Corona absolute th 95, N (kota) istimewa, AC, siap pakai. Hrg 46Jt (nego) BU. Hub: 085 101 663 684/ 081 945 302 336 BG-14/01 • honda • BFI MLG (0341-475400) Dijual Honda Revo Absolute CW non Deluxe 2008, Honda Vario 125 PGMFI CBS 2012 BL-12/02 jual spd mtr Honda beat 2013 Hrg 11,5 Jt Nego. Hub: 081931845537 BL-07/02

RUKO dijual Ruko Tumapel Singosari 2 LT, SHM, PLN, PDAM, 1KM. Hub: 081 136 001 88/ 081 945 711 888 BG-14/01 kontrakan Dikontrakan Ruko jl. La Sucipto 23 Malang lT/LB : 86m2 hub: 085604296498 / 08164291898. Tanpa perantara BL-14/02 dikontrakkan warung strategis di depan Bank Mandiri ukuran 2,5 x 5m Jl.KH Wahid Hasyim 24 Mlg. Hrga 12Jt/thn. HP: 085 736 0892 / 085649948814 BL-04/02 SAWAH tnh sawah shm 610m2 Tunjungtirto Malang. Hrg 600rb/m2 Nego. Hub: 08179641960 BL-14/01 TANAH dijual tanah jl LA Sucipto 154 Malang. LT244 m2, SHM, tanpa perantara. Hub: 08164291898 & 085604296498 BL-14/02 JUAL TANAH kavling O Jl. Tlogowaru SHM + full paving, L.7x10 / 7x12/ 7x15, 50Jtan.Hub: 081803834249 BG-29/02 JUAL TANAH kavling siap bangun/ inves 128m AJB 65Jt Ampeldento Pakis. Hub: 081234027644 BL-26/01 RUMAH jual rmh Jl.Simpang Borobudur II/24 Mlg, SHM, LT 2, bor, tsrk 1300, 2KT, 1KM, lok.strategis, ada trs diatas, RT, dpr, dkt sklh Hwaing & Univ.Widyagama & psr Blimbing. Ccok u/ kos2an/ usaha. Hrg 325Jt. Hub: Bu Sri 085733221627 BL-17/02 dijual rmh shm di Jl.Monumen Polri Tlogowaru Kedungkandang Mlg, 3KT, Garasi, 900Watt, PDAM, hrg DP 200Jt angsr 2Jt x 63 atau DP 175Jt angsr 2,5Jt x 62. Hub: 081333820025 BL-16/02 DIJUAL Rumah Jl Mesuji, Malang daerah Seraya belakang Hotel Savana, SHM, listrik, PDAM. Hub. Bambang, Telp. 087862582267 BL-27/12

kost

dijual rumah Araya Golf: LT/LB: 200m/180m , Cipunegara: LT/LB: 540m/173m . Hub: Global RID’S Property : 081 838 2385 BG-3/12

JU A L CPT RMH KOST Jl. Tirtomoyo dpn Ponpes KT10 KM4. Hrga 1,3M (nego). Hub: 082244909022 BL-17/01

dijual rmh Perum Garuda Karang pandan Pakisaji, LT 97m2, LB 45m2, SHM, Hrg 185Jt Nego. Hub: 087859676096 BL-20/01

terima kost pasutri/mahasiswa/ krywan. Jl Selat Sunda I D2/9. Hub: 081357717151/ 08123088897 BL-10/01

DIJUAL Rumah SHM di Jl Monumen Palai tlogowaru Kedungkandang Malang, 3KT, 1 Km, 900 watt, PDAM, full keramik harga 400 jt nego Hub. 081333820025 BL-14/01

Guest house Amalia guest house jl. merbabu 18 malang tlp. 0341 349660 BG-22/12 Bandoeng guest House Jl. Bandung No.20 Malang/ www. bandoengguesthouse.net/ bandoengguesthouse2012@gmail. com/ (0341)551824 BG-30/10

dana tunai Butuh Dana tunai? Jaminan BPKB / SHM dgn proses cepat dan berhadiah langsung. Hub: 081945353338 BG-15/02 Butuh Dana tunai? Jaminan BPKB, cair tinggi, trima bersih, tnpa potongan admin, proses kilat. Hub: 089634418897 BG-17/03 KOMPUTER Kredit Laptop/ Komputer, Hub:085853874151/082140703 452/8174510/564537.Infomedia Komputama. Jl Galunggung Ruko Blok 58m BG-27/10 kehilangan STNK STN K s p d m t r H o n d a t h 2014 N-2414-GU Noka: MH1JFB128EK263311 Nosin: JF61E2217494 a/n: Teguh Wiyono d/a: Dsn. Leses RT.05 RW.09 Ds.Ngijo Kec Karangploso Mlg BL-25/02 LOWONgan dicari pembantu rmh tangga lokasi Bali. Hub: 081380880096 (tdk sms) BL-17/02 DICARI karyawati toko&satpam ijazh sma/sdrjat kirim lamaran lgkap ke toko lolipop, jl. raya dieng 22 malang BL-28/01 cari admin cwek/cwok, 2230th, pngalaman 2thn. Sopir SIM B1, usia max. 47th. Hub: Bpk Wijaya 08170537007 BL-10/01 bth sgra tenaga konstruksi bisa las & pasang. Kirim lamaran ke Jl. Kalimantan 5 Malang BL-11/02 dicari guru tk min SMA/ KGTK, single, bsn muslim, Hub: 087859763545 (Blimbing) BL-07/02 LOWONgan DIBUTUHKAN Sgr Terapis laki/wanita usia max 30 min smp krm lamaran ke nakamura Jl. raya dieng 1 kav 3 (0341) 571509 BL-08/01 dibutuhkan segera IT Komputer. Gaji pokok 1,8Jt. Hub: 085100695693 (Iwan) BL-04/02 DIBUTUHKAN Segera it komputer gaji pokok 1.8 jt HuB. 085100695693 (iwan) BL-03/01 dicari capster slon lulusan SMP, ulet, sopan, jujur, gaji bulanan, mingguan. Hub: 085851834548 BL-20/01

dibthkan bakers utk Home Industri kue di Mlg. Hub: 08113665678 BL-31/01 bth: dosen Teknik Informatika S2, Krm: Perti ASIA Jl. Soekarno Hatta-Rembuksari 1A Malang BL-30/01 RUPA-RUPA Warung Lalapan ayam / bebek goreng bakar pak usman jl. embong anyar dau malang menerima pesanan 082141703091 BL-04/12 DICARI lukisan meubel LAMA/ KUNO indonsia eropa hub: 087880054969, 081 226775555 BL-08/12 java production, Rental dan pengadaan peralatan konser dan event lengkap harga bersaing. Hub: 0816553540 Jl.LA Sucipto 280 B Malang BG-15/12 BERKAH JAYA AC, service AC kulkas, mesin cuci, wtr heater, pe­ ngering dll. Jl. Panji Suroso No. 8E 082234458959/ 081937986494 BG-30/12 CV. abadi mlyani kuras WC & sluran buntu tangki plg bsr 5000 liter buka 24 jam Hub. Jl. Lombok / Yulius Usman Gg. 3/216 Mlg Tlp. (0341) 329517, hari libur tetap buka BG-07/12 TOKO HERBAL BUNUL (samping Alfamart. Sedia aneka jamu herbal dan madu herbal Maduceng, Tongkatceng, Madu Kuat, jamu Sehat Lelaki, dll. Telp/ sms: 08155508899 BG-05/03 AERRO Laundry & SERVICE spesialis cuci sofa, springbed, kursi kantor, karpet, jok mobil dll. SERVICE: Mesin Cuci, Water Heater, AC, Sanyo dll. Juga melayani service spring bed, ganti kain, per & pesan baru. Hub: 085100077376 / 085646604841 BG-26/12

ANda bth interior rmh, kntr, hotel mlpti: Gorden, vitras, spending, wallpaper, vertikal & horisontal Blind, karpet, kasa nyamuk, taplak meja, canopi tanpa di las (New Produk). Hub: Galery gorden jl. Ranugrati 33 / sawojajar 0811 3666 997 BG-26/12 kuliner Depot Maninjau sedia ma­sa­ kan Jawa & madura mnrima p­s­nn nasi Bung­­kus, rantang, ko­t ak, ku­ning, tum­peng. Buka se­tiap hari mulai 05.30. Jl. Danau Ma­nin­­jau No. 91/ 711842 BG-31/12 TOUR & TRAVEL Venus Tour & Travel Harian, Mingguan, Bulanan.Pembayaran cash dan kredit/visa master. Jl Galunggung 86 B/7747474/ 081555888385 BG-11/10 Sanjaya Rent Car sewa m obil+supir:veloz,innova,avanz a,dll.Carter sgl jurusan.Hub:08 1332241024/082132620024/0 89687298415/ 087701633239/ 08121747647/ BG-15/10

airlanggarentcar.com (0341-716458/ 085100056458/ 081838 6458) menyewakan mobil pngan tin, tamu VIP dan travel mlgsby/ju­an­da(PP), dgn driver peng­ alaman, sabar,tepat waktu, & tdk merokok, Alphard, Velfire, Camry, Mercy, Altis, Fortuner, Innova, Avanza, Xenia, Dll. Jl. Danau Toba E1-27 Mlg Hotline: 081 730 1000 BG-26/10 JAGUAR TRANS Jl Ter Danau Kerinci 2C-4. Air Port Shuttle Juanda Mlg-Sby PP, Mlg-Perak PP. Carter-Tour Wisata -Rent Car Tdriver antar/jemput Bandara Juanda. Hub: WA 089509707394/ 08121747647/ Driver baik, sabar & tidak merokok 753236/082333 711779/081333322779 BG-28/10 “BOROBUDUR TRANS” “Pen­­ jor” = mlg-dps PP “Bu­a na” = mlg-blt, TL Agung Tre­­n­gg­­alek PP “Surya”= mlg-jem­­­ber PP 346966 / 359155/ 7751155 BG-30/10 cateran cateran pick up dalam kota/ luar kota. Hub: 081354109046/ 085791658734 Jl.Raya Kapisraba J-II No. 4 Sawojajar 2 Malang BG-23/11

“YONO TRANS” Mlg-Sby-Prk PP. Bondowoso 1B Mlg 03412194639/ 081334614154 .Tiket Pesawat/ Laut, Tour Wisata, Rent Car BG-30/12 H 8 R rent car & tour Bromo & Ijen Tour melayani carter mobil di Malang-Batu, antar/jemput Bandara Juanda. Hub: WA 081233197198/ 08179619599/ 081333205678. PIN BB: 24D2C656. Driver baik, sabar & tidak merokok BG-17/02

Pratama ahli sedot WC melayani sedot WC , got buntu dll. JL.Dirgantara VI B no.23 Sawojajar Mlg. Tlp 0851 0263 0312/ 0851 0064 7878. Hr libur tetap buka. BG-27/11 egy las terima garapan baru/ renovasi pagar besi, teralis, kanopy, tangga PTR,dll. Model & harga sesuai kantong Anda. Hub: 081937768897 PIN BB: 327D7286 BG-19/03 Lintang Abadi terima: renov rmh, pgr, canopy, harmonika, interior rmh, cafe, booth, counter, rombong. Jl.Kasin 170 Ampeldento Karangploso. Telp: 081216550509 BG-01/01

dijual rmh 2 lantai, 3KT, 2KM, SHM, PDAM, 1300w, LT 96m2, Perum Pesona Singosari Blok H14. Hub: 085241751555, 085241792233 (TP) BL-08/01 rmh baru de’shapire Kav-1 Jl.Ikan Gurami Malang SHM LT.176/ LB.105. Hrg 1,2M Nego. Hub: 08179641960 BL-14/01

MALANG POST “Korane Arek Malang” : Jl. Raya Sawojajar Cluster Apple 1- 9 Kota Malang

“MILENIUM MASSAGE” Dengan Tenaga Wanita Muda Profesional Khusus Panggilan ke Hotel hub:085774410568 no sms. BG-17/12 pijat Kalau badan capek2 dan punya keluhan vitalitas hub : Mbak Evi 081252749612 BL-11/12 pengobatan PENGOBATAN alternative pijat refleksi mngobati sgala sgala mcm pnyakit, stroke, darah tinggi, kanker dll Jl. Kbnsari 2 skun (dpn Gg. salak) T. 0341­4 333882 / 081234847030 BG-04/03

LEMBAGA PENDIDIKAN TERBESAR DI INDONESIA MEMBUTUHKAN A. BRANCH MANAGER B. KACAB C. ADM KEU Syarat: -

Pria / Wanita Min D3 / S1 Semua Jurusan Mampu Memimpin Team Bersedia di Tempatkan di Seluruh Indonesia - Ada Biaya & Training - Langsung Kerja Langsung Interview:

TADIKA PURI

Jl. Supriyadi 172D, Kacuk Sukun - Malang Telp. 087800123842, 085755003024

LOWOngan Dibutuhkan segera: 17 STAff airlines/bandara Syarat: 1. Pria/wanita 2. Usia max 27th 3. Llsan SMU/D3/S1 Langsung interview ke

tadika puri

airlines business career

Jl. S.Supriadi 172 D Malang

Telp: 085646839198 08179613406


jumat, 26 februari 2016

18

lintas kota wisata

Hari Ini, Nuswantara Artnival di Kusuma Agro

net

KETERANGAN: Ketua Pelaksana Yayasan Svaraseni Nusantara Indonesia, Maharani (kanan) bersama Plt Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Batu, Sugeng Pramono memberikan keterangan, kemarin.

Imam Syafii/Malang Post

PERTEMUAN: PKL Alun-alun Kota Batu saat mengikuti pertemuan dengan berbagai instansi di Pemkot Batu, kemarin.

PKL Siap Jaga Kebersihan Alun-alun BATU – Ratusan PKL AlunAlun Kota Batu, Kamis, (25/2) kemarin, mengikuti kegiatan pembinaan khusus pedagang di Kantor Block Office. Mere­ ka siap menjalankan aturan, termasuk berdagang tidak disembarang tempat hingga menjaga kebersihan dan kenyamanan. Mereka diberikan pemahamanan oleh perwakilan Satpol PP, Dinas Perhubungan, Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang (DCKTR) dan Diskoperindag. Kegiatan yang dimulai pukul 10.00 WIB itu menjadikan suasana ruang Gedung B lantai 2 Block Office, terlihat sangat ramai PKL. Dalam dialog, mereka sal-

ing bertukar pendapat terkait kondisi PKL di Alun-Alun Kota Batu. PKL yang hadir dalam pertemuan itu berasal dari kawasan Jalan Sudiro, Gajahmada, Kartini, Munif dan Diponegoro. Pedagang lama juga menyesalkan keberadaan PKL yang berjualan disembarang tempat sehingga mengganggu keindahan dan kebersihan. Kabid Perdagangan Diskoperindag Kota Batu, Susilo Trimulyanto menjelaskan, acar pertemuan dengan PKL ini untuk memberikan pegarahan. Mereka diharapkan tidak melanggar aturan karena sudah ada Perda.

“Kalau sudah ada peraturan, PKL wajib mematuhinya, kalau melanggar pasti dikenakan sanksi oleh Satpol PP,” terang mantan Kabid Binamarga Dinas Pengairan dan Bimamarga Kota Batu tersebut. Keinginan semua masya­ rakat, kawasan wilayah AlunAlun Batu terlihat bersih dan rapi. Selain itu, wisatawan yang berkunjung tidak merasa terganggu dan mereka akan nyaman menikmatinya. Keinginan mereka harus dipenuhi karena mereka membeli dagangan para PKL. Sejauh ini pedagang sudah berusaha untuk mentaati peraturan. Para pedagang yang

lama sebetulnya juga kesal dengan PKL yang baru berjualan di seputar alun-alun, terlebih mereka tidak mentaati peraturan. “Kalau mereka siap dibina dan mentaati peraturan, kita siap memberikan fasilitas kepadanya berupa lapak, dan seragam,” ung­kap Aiek, sapaan akrabnya. Dia mengatakan, para PKL menginginkan penindakan Satpol PP tidak boleh tebang pilih. Karena PKL semua sama saja, tidak membedakan waktu dan tempat. “Mereka juga mengakui kesalahan, berjualan di bahu jalan. Nantinya usai bekerja,

lapak dan sampah harus bersih,” tegasnya. Dalam kegiatan pembinaan PKL tersebut, sudah ada kesepakatan bersama yakni, para PKL siap untuk menjaga kebersihan, ketertiban, keamanan, kenyamanan, di lingkungan kavling. PKL juga siap untuk direlokasi atau ditempatkan pada tempat yang telah disediakan, dan PKL siap mengikuti jadwal dan waktu yang telah ditentukan. Kemudian, surat perjanjian kesepakatan tersebut, langsung ditandatangani oleh beberapa instansi dan perwakilan PKL. (mg12/feb)

Penjaringan Kepala Daerah dari PDIP

Kades Daftarkan Bambang dan Djonet BATU - Asosiasi Kades (APEL) Kota Batu akhirnya mencalonkan Bambang Sumarto, Kades Tlekung menjadi Bakal Calon Wakil Wali Kota Batu dari PDIP. Dia didaftarkan bersama Sudjono Djonet, tokoh masyarakat yang juga salah satu manajer di Jatim Park Grup. Sedikitnya 10 Kades Jumat (25/2), kemarin sekitar pukul 18.00 beramairamai datang ke Kantor DPC PDIP di Jalan Raya Oro-Oro Ombo untuk mendaftarkan dua orang tersebut. Ke-10 kades tersebut adalah Abdul Manan Kades Pandanrejo, Anam Suyanto Kades Pesanggrahan, Suwanto Kades Giripurno, Suliono Kades Tulungrejo, Riyanto Kades Sumberjo, Bambang S Kades Tlekung, Hernanto Kades Punten, Tri Wahyuono Effendi Kades Pendem, Suharto Kades Sidomulyo dan Kukuk Kades Beji. Meskipun hanya 10 kades yang hadir, mereka menegaskan mayoritas kades mendukung pencalonan tersebut. Seperti Kades Oro Oro Ombo, Wiweko dan Kades Junrejo, Andi Faisal yang kemarin berhalangan hadir, tapi saat pengambilan formulir beberapa hari lalu, ikut serta. “Alhamdulillah kami me­ ngembalikan dua formulir yang kami ambil, semuanya terisi, ada yang kita calonkan,” terang Anam Suyanto, Kades Pesanggrahan yang jadi juru bicara. Dalam kesempatan itu, Anam menjelaskan kenapa memilih PDIP, karena saat ini baru PDIP yang sudah membuka pendaftaran bakal calon wakil wali kota. Anam

BATU – Yayasan Svaraseni Nusantara Indonesia mengadakan Nuswantara Artnival 2016, Jumat (26/2) hari ini hingga Minggu (28/2) di Lapangan Kusuma Agrowisata, Kota Batu. Nuswantara Artnival merupakan upaya melestarikan kesenian melalui pertunjukan atau festival seni. Nuswantara Artnival ini akan dibuka dengan pertunjukan ruwatan dan Tari Srimpi Lima.Berikutnya, kegiatan tersebut juga digelar karawintan yang semuanya berasal dari Padepokan Mangundarmo. Masih di hari pertama, kegiatan akan dimeriahkan dengan pemutaran karya film, musik tradisional nusantara dan wayang topeng. Kegiatan ini diikuti peserta dari seluruh penjuru Indonesia bahkan luar negeri. Perwakilan luar negeri datang dari Taiwan¸Jepang, Malaysia. Negara-negara tersebut memiliki nilai seni tradisi ritual yang sangat tinggi, dan masyarakatnya mampu mempertahanakannya. Ketua Pelaksana Yayasan Svaraseni Nusantara Indonesia, Maharani menjelaskan seluruh pelaku seni se-Indonesia, akan berkumpul di Kota Batu. Mereka akan memberikan informasi dan bertukar pendapat dalam seni budaya masingmasing daerah. “Jumlah peserta tercatat sekitar 200 orang, dari berbagai seni tradisional di Indonesia,” ujarnya saat melakukan press confe­ rence ke media di Block Office, Kota Batu. kemarin Dia menjelaskan, tema acara yang disusung ‘Suara Semesta’, yakni suara keindahan yang dihasilkan dari inspirasi semesta alam akan tradisi.Tradisi seni ritual diangkat kembali, guna memunculkan para sesepuh kesenian yang setia dengan mempertahankan seni ritualnya. “Tari Srimpi Lima sangat langka, bahkan tidak ada di Indonesia, hanya ada di tumpang Kabupaten Malang. Maka kami akan mengangkat tari tersebut, karena memakai seni ritual khusus,” terangnya. Menariknya festival ini, belum pernah diadakan di kota manapun di Indonesia. Tahun ini, baru festival perdana yang digelar di Kota Apel. “Kalau festival Bromo Yadnya Kasada di Gunung Bromo, sudah ada. Tapi kalau Nuswantara seni ritual itu belum ada, dan orang akan penasaran melihatnya,” tegasnya. Pertunjukan yang digelar selama 3 hari ini, tidak hanya menampilkan pertunjukan seni ritual dan tarian saja. Ada juga Wayang Krucil, Wayang Bengkong, Jaranan, Bantengan. Acara Festival Nuswantara Artnival 2016 ini, akan menjadi sarana edukasi seni budaya yang bermutu bagi keluarga yang menyaksikannya. Tak hanya itu saja, para leluhur akan membawa wajah angin segar Kota Batu, sebagai basis kantong seni budaya adiluhung pada masa lalu. (mg12/feb)

China Tertarik Pertanian Kota Batu

Imam Syafii/Malang Post

TERTARIK: Pakar asal Beijing dan peneliti dari UMM ketika mampir di Pemkot Batu, kemarin.

Muhammad Dhani Rahman/mpg

DAFTAR: Kades Tlekung, Bambang Sumarto (kanan) menyerahkan berkas kepada Ketua Tim 5 PDIP, Simon Purwo Ali, kemarin.

pun juga menegaskan bahwa pendaftaran tersebut bukan mengatasnamakan Apel (Asosiasi Petinggi dan Lurah) namun Asosiasi Kades, karena lurah tidak ikut serta dalam pencalonan ini terkait statusnya sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS). Mereka memutuskan mengembalikan formulir tersebut sehari sebelum penutupan, karena malam Jumat Legi adalah hari yang baik. “Menurut dukunnya Pak Manan (Kades Pandanrejo), harus sekarang, setelah kita sholat Maghrib berjamaah baru kita datang ke sini untuk mendaftarkan dua calon kita,” terang Anam. Saat menyerahkan berkas, beberapa kades dan pengurus DPC mengaku merasa mer-

inding, mereka punya keyakinan penuh dari manuver para kades ini salah satunya akan menjadi pemimpin kota ini. “Kok merinding yo,” ujar Tri Wahyuono yang juga Ketua Apel Kota Batu. Kedua Bakal Cawawali tersebut telah mengisi dan melengkapi formulir pendaftaran. Sementara itu Ketua Tim 5, Simon Purwoali, mengatakan akan segera memverifikasi berkas formulir pendaftaran hingga 29 Februari. Selain kedua nama tersebut, diinternal PDIP juga telah melakukan penjaringan dan penyaringan dengan namanama yaitu untuk PAC Junrejo terjaring nama Sudjono Djoned, PAC Batu Sudjono Djoned dan Punjul Santoso,

sedangkan PAC Bumiaji Sudjono Djoned dan Punjul Santoso. Sedangkan untuk penjaringan di DPC PDIP terjaring nama Sudjono Djoned dan Nurrochman (dari PKB). Sehingga dalam penjaringan internal untuk Bakal Calon Walikota Batu ada 2 (dua) nama Bakal Calon Walikota Batu yaitu Sudjono Djonet dan Punjul Santoso. Kemudian untuk penjaringan dari tokoh masyarakat, selain 2 nama yang dimunculkan Asosiasi Kepala Desa, ada satu lagi Bakal Calon yang mengembalikan formulir yaitu I Wayan Sutama (tokoh masyarakat Kota Malang). “Ada satu nama yang mengambil formulir tetapi belum mengembalikan. Dia

tidak mau disebut namanya, sehingga kami tidak berani untuk menyampaikan,” tandas Simon didampingi anggota Tim Penjaringan dan Penyaringan DPC PDIP Kota Batu. Lebih lanjut Simon mengatakan bahwa nama-nama tersebut akan dikirimkan ke DPD dan DPP untuk selanjutnya para calon ini akan mengikuti sekolah partai. Sebelumnya pihaknya juga akan melakukan verifikasi, seperti mengecek apakah ijazah bakal calon tersebut benar atau tidak. “Contoh Pak Bambang pernah sekolah di Bandung, tim kita akan berangkat ke Bandung untuk mengecek kebenaran tersebut,” terangnya. (muh/feb)

BATU – Pakar asal Beijing, China terpikat ingin mengembangkan pertanian di Kota Batu. Mereka sudah melakukan survey sehingga tahu potensi pertanian di Kota Batu ini. Merekapun sudah bertemu dengan Walikota Batu, Eddy Rumpoko terkait ketertarikan pengembangan pertanian ini, di block office, Kamis (25/2) kemarin. Para pakar tersebut berasal dari Universitas Beijing. Mereka adalah Ir. Pan Han Liang, Mr. Wang, dan serta pengusaha Agriculture and Herbal Cina, Prof. Pang Yu Xin. Kedatangan mereka ke Pemkot Batu, kemarin bersama dengan peneliti dari UMM. Direktur I Bidang Penelitian Direktorat Penelitian dan Perkembangan Masyarakat, Universitas Muhammadiyah Malang, Vina Salviana menjelaskan, Pan Han Liang mengajak dua ahli dan pengusaha bidang herbal di Beijing. “Mereka datang ke Kota Batu kedua kalinya. Kampus kami sudah bekerjasama dengan Universitas Beijing. Bila ada produk yang bagus, kami bisa mengekspornya ke luar negeri melalui para pakar dan pengusaha tersebut,” terangnya. Walikota Batu, Eddy Rumpoko juga memberikan dukungan dan semangat kerjasama, untuk bisa memperkenalkan seluruh potensi-potensi yang ada di Kota Batu. Menurutnya, Kota Batu mempunyai keistimewaan tekstur tanah untuk mengembangkan tanaman-tanaman yang berkualitas bagus. “Kalau kerjasama ini bisa meningkatkan perekonomian masyarakat Kota Batu, harus didukung. Dengan tanaman yang nanti di ekspor ke luar negeri, perekonomian masyarakat juga meningkat,” terangnya. Dalam penjajakan, mereka sudah melakukan survey di kawasan Sumberbrantas. Lokasi sangat bagus dan sangat cocok untuk berbagai tanaman mulai tanaman obat, kentang hitam, buah apel hingga sayuran. Aneka produk tersebut bisa digunakan sebagai bahan obat herbal dengan bahan kentang hitam, tanaman obat hingga buah Apel. Asisten Bidang Pemerintahan dan Pembangunan Kota Batu, Wiwik Sukesih menambahkan, Kota Batu memang mempunyai tanaman buah, sayuran maupun bahan obat herbal. Termasuk buah apel bisa menjadi bahan obat herbal dan kualitas apel Batu ini lebih bagus dari negara lain. “Tanaman Kentang hitam dan buah Sambunglegi, Apel ternyata cocok untuk bahan baku obat herbal,” akunya. (mg12/feb) REDAKTUR: febri s, LAYOUTER: kurdi


jumat, 26 FEBRUARI 2016

19

liburan unik Guest Gesang/Malang Post

AWAS : Wisatawan asal Australia menikmati liburan di Bali. Kini Pemerintah Australia memberikan peringatan agar warganya yang berada di Indonesia, termasuk di Bali waspada.

Australia Ingatkan Warganya di Indonesia Waspada Peringatan Terkait Ancaman Serangan Teroris CANBERRA- Kementerian Luar Negeri dan Perdagangan Australia mengeluarkan peringatan kepada warganya di Indonesia dan Malaysia agar waspada aksi teroris. Namun Pemerintah Indonesia memastikan situasi saat ini aman. Kendati peringatan itu bukan dalam bentuk travel warning, peringatan Australia terkesan serius. “Indikasi belakangan ini mengacukan adanya teroris dalam tahap bersiap melakukan serangan di Indonesia,” ungkap pernyataan Australia, dikutip Channel News Asia yang dilansir Okezone.com, Kamis (25/2) kemarin. “Kami mengimbau kepada Anda (warga Australia) untuk meningkatkan

kewaspadaan tingkat tinggi di Indonesia, termasuk Jakarta, Bali dan Lombok, terkait tingginya ancaman serangan teroris,” lanjut pernyataan Kementerian Luar Negeri dan Perdagangan Australia. Menanggapi hal ini, secara terpisah Kepala Otoritas Bandara Internasional Ngurah Rai, Bali, Yusfrandi Hona kepada Fairfax Media menyatakan, pihaknya sudah mengupayakan tindakan pencegahan dengan memperketat keamanan bandara. “Kami sudah meningkatkan keamanan di segala penjuru bandara, dalam kaitannya terhadap travel warning,” timpal Yusfrandi seperti dilansir Okezone.com. Sementara itu, Menteri Luar Negeri RI, Retno Marsudi menegaskan ancaman teror di Indonesia yang disampaikan Kementerian Luar Negeri dan Perdagangan (DFAT) Australia tidak akan memengaruhi kondisi dalam negeri.

“Setiap negara memiliki hak untuk menyampaikan hal tersebut. Namun, kewaspadaan Indonesia dari waktu ke waktu selalu ada,” kata Retno ditemui di Kompleks Istana Kepresidenan, Kamis (25/2) seperti dilansir CNNIndonesia.com. Lebih lanjut, Retno mengatakan pihaknya juga selalu berkomunikasi dengan Kapolri Jenderal Badrodin Haiti mengenai potensi terorisme di Indonesia. “Sekali lagi, itu hak bagi Australia untuk mengingatkan warga negaranya,” kata dia. Retno menjelaskan apa yang dilakukan Australia juga akan dilakukan Indonesia atas warga negaranya. Namun, dia menekankan bahwa kewaspadaan akan keamanan dan pertahanan dalam negeri tidak tergantung dari imbauan, ancaman atau peringatan yang diberikan oleh negara lain. “Yang pasti kita harus percaya diri dan sampaikan pesan kuat ke dunia mengenai stabilitas dan keamanan yang

harus kita jaga,” ujarnya. Hal senada mengenai peringatan Australia juga disampaikan oleh Sekretaris Kabinet Pramono Anung. Ditemui di istana, dia mengatakan pemerintah Indonesia telah menerima imbauan Australia akan adanya ancaman terorisme tersebut. “Pemerintah telah mendeteksi secara keseluruhan dan hal itu menjadi bahan kita bersiap dini,” ujarnya seperti dilansir CNNIndonesia.com. Namun dia menegaskan saat ini kondisi Indonesia sangat aman dan pemerintah telah berhasil mengendalikan seluruh keamanan. “Hal itu terbukti dari peristiwa (bom) Thamrin kemarin yang hanya dalam tiga jam berhasil ditangani,” kata dia. Oleh karena itu, dia mengatakan jika ada peringatan dari sebuah negara semestinya ini diambil sebagai bahan masukan saja. (oke/cnn/van)

Operasi Rahasia Prancis Melawan ISIS PARIS- Prancis tengah menggelar operasi militer rahasia melawan kelompok radikal Islamic State of Iraq and Syria (ISIS) di Libya. Operasi militer ini dilakukan bersamaan dengan misi militer Amerika Serikat dan Inggris. Dilaporkan surat kabar Prancis, Le Monde dan dilansir Reuters yang diberitakan detik.com, Kamis (25/2) kemarin, Presiden Francois Hollande telah memberikan izin untuk operasi militer tidak resmi di Libya yang dilanda konflik. Dalam operasi ini, Prancis mengerahkan unit pasukan elite dan dinas operasi rahasia intelijen Prancis, DGSE. Le Monde menyebutnya sebagai ‘perang rahasia Prancis di Libya’. Dalam operasi ini, beberapa serangan ditargetkan pada pemimpin dan tokoh senior militan radikal itu. Seranganserangan itu direncanakan dengan hati-hati di lapangan, dengan tujuan memperlambat pertumbuhan ISIS di Libya. Disebutkan juga bahwa Prancis mendirikan pangkalan militer di wilayah Niger bagian utara, dekat perbatasan Libya. Le Monde menyebut, intelijen Prancis mendalangi serangan udara

pada November 2015 lalu. Serangan itu menewaskan seorang warga Irak dengan nama samaran Abu Nabil, yang disebut sebagai pemimpin senior ISIS di Libya. Kementerian Pertahanan Prancis menolak mengomentari laporan Le Monde ini. Namun seorang sumber yang dekat dengan Menteri Pertahanan Prancis Jean-Yves Le Drian menyebut, penyelidikan pelanggaran kerahasiaan pertahanan nasional tengah dilakukan, untuk mencari tahu sumber laporan Le Monde. Usai ISIS mengklaim bertanggung jawab atas serangkaian serangan teror di bar, restoran, gedung konser dan stadion di Paris pada 13 November tahun lalu, Presiden Hollande menyatakan Prancis akan berperang melawan ISIS. Dalam pernyataan sebelumnya, Kementerian Pertahanan Prancis mengkonfirmasi pesawat militer Prancis baru-baru ini melakukan misi pemantauan di wilayah Libya. Tahun 2011 lalu, militer Prancis berperan besar dalam operasi udara NATO yang membantu pemberontak melengserkan diktator Libya Muammar Khadafi.

Musim Liburan, Rusia Siapkan Hotel Es KAMCHATSKY-Hotel pertama Rusia yang sepenuhnya terbuat dari es (biasa disebut Igloo), akan segera dibuka dekat gunung vulkanik di Semenanjung Peninsula. Dilansir dari situs Sputniknews, hotel tersebut akan diluncurkan pada 28 Februari untuk menyambut musim liburan yang akan dimulai pada awal Maret. “Hotel berlokasi kira-kira 70 kilometer dari Kota Petropavlovsk-Kamchatsky. Hotel ini murni terbuat dari salju dan es,” kata juru bicara agensi pariwisata lokal seperti dilansir viva.co.id. Hotel es ini terdiri dari sekelompok gubuk Eskimo yang dapat menampung hingga delapan orang. Ruangannya dilengkapi sistem khusus untuk menjaga suhu bagian dalam tiga derajat celcius. “Ada ruang makan yang menyajikan hidangan hangat. Para tamu bisa menikmati keajaiban Kamchatka, dan pengunjung juga bisa mandi di kolam air panas di udara terbuka dalam suasana hutan musim dingin,” kata pendaki dan wisatawan Rusia, Vitalu Lazo. Ia menambahkan, hotel ini didekorasi dengan gaya penduduk asli Kamchatka. Lengkungan gubuk dihiasi dengan relief salju yang menggambarkan pahlawan mitos legenda. Fasilitas di sini, kata Lazo, sepenuhnya ramah lingkungan sehingga selaras dengan lanskap dan sifat unik dari Kamchatka. “Ketika musim semi datang semua fasilitas hotel akan mencair. Hotel akan kembali beroperasi hingga pertengahan bulan Mei. Lalu, hotel dengan ukuran dan interior baru akan dikonstruksi pada tahun 2017,” ucap dia. (viv/van)

www.russianvisaonline.net

menarik : Hotel yang dibangun menggunakan salju dan es siap beroperasi di Rusia untuk menyambut wisatawan.

Lintas Internasional

Sulit Landing, Bantuan PBB Dijatuhkan dari Udara SURIAH - Penderitaan warga sipil di Suriah akibat dikepung oleh ISIS mendapat perhatian serius PBB. PBB menyatakan telah memberikan bantuan untuk pertama kalinya kepada ratusan ribuan warga sipil di Suriah. Seperti dilansir laman BBC yang dikutip JPNN. com, bantuan PBB yang diangkut melalui pesawat itu terpaksa dijatuhkan ke daerah Deir al-Zour yang dikuasai pemerintah. Total bantuan ada 21 ton barang kemanusiaan. Bantuan tersebut dijatuhkan dari udara karena kesulitan melakukan landing. “Pada pagi hari ini, pesawat WFP menjatuhkan kelompok pertama 21 ton barang ke Deir al-Zour,” kata pimpinan badan bantuan PBB, Stephen O’Brien. PBB mengatakan 200.000 warga sipil hidup di daerah yang dikepung di Deir al-Zour.Minggu lalu, lebih 100 truk membawa makanan dan kebutuhan dasar lainnya baru mencapai 80.000 orang di lima daerah yang dikepung.(jpnn/van)

Batasi Pengungsi, Uni Eropa Ingatkan Austria

Net

MUSUH BERSAMA : Kekuatan ISIS terus dihancurkan karena membahayakan kemanusiaan dan keamanan dunia. Sementara itu, pesawat tempur AS menyerang kamp pelatihan ISIS di Libya pada pekan lalu dan dilaporkan menewaskan 50 orang. Perdana Men-

teri Serbia menyebut dua staf kedutaan Serbia di Libya yang diculik sejak November tahun lalu, ikut tewas dalam serangan tersebut. (dtc/van)

AUSTRIA - Meningkatnya jumlah pengungsi ke beberapa wilayah di negaranya, Austria membatasi jumlah pendatang yang boleh melintas perbatasan Austria. Ini ditandai dengan pengetatan perbatasan oleh negara-negara Balkan yang menjadi salah satu rute untuk masuk ke Eropa. Pernyataan awal Kementerian Dalam Negeri Austria mengatakan dalam satu hari hanya 80 pencari suaka yang bisa diterima masuk lewat perbatasan sebelah selatan. Atas kebijakan tersebut, Uni Eropa sudah memperingatkan Austria bahwa pembatasan jumlah pengungsi sebagai tindakan melanggar hukum. Namun pemerintah Wina kini mengatakan pembatasan hanya berlaku untuk satu pintu perbatasan, di Spielfeld, sedangkan di tempat lain tidak diberlakukan kuota. Saat ini kembali Austria menggelar pertemuan dengan negara-negara Balkan yang memiliki perbatasan dengannya untuk membahas krisis pengungsi yang melanda Eropa. Namun Yunani -yang menjadi tujuan pertama para pendatang- menyampaikan protes resmi karena tidak diundang untuk ikut.(jpnn/van)

PBB Data Kejahatan Perang Libya net

DAMPAK PERANG : Perang yang terjadi di Libya mengorbankan warga sipil.

JENEWA – Sebuah penyelidikan dilakukan tim dari pejabat hak asasi manusia (HAM) PBB berhasil mengumpulkan bukti-bukti kejahatan perang di Libya. Penyelidikan itu mengungkapkan adanya penangkapan, pembunuhan aktivis, penyiksaan, kejahatan seksual, penculikan dan serangan militer di permukiman sipil. Selain itu penyiksaan terhadap anakanak. Berbagai kejahatan itu terjadi di Libya sejak awal tahun 2014. Mereka mengklaim telah mencatat nama-nama pihak yang bertanggung jawab atas kejahatan-kejahatan tersebut. Dan telah menghubungi lembaga yang berwenang seperti Mahkamah Kriminal Internasional (International Criminal Court/ICC), namun belum menjatuhkan tuntutan terhadap para pelaku. “Salah satu elemen yang mencolok dari laporan ini terletak pada ketiadaan hukum yang terus berlangsung di Libya dan kegagalan sistemik

dari sistem keadilan,” kata Komisi Tinggi PBB untuk Hak Asasi Manusia, Zeid Ra’ad al Hussein, dalam pernyataan yang dilansir Reuters, Kamis (25/2) kemarin yang dikutip Okezone.com. Zeid menolak menyebut namanama yang tercantum dalam laporan setebal 95 halaman tersebut. Namun dia menegaskan bahwa mereka memiliki beberapa tingkatan bukti dan penguat dalam beberapa kasus berbeda. Laporan itu dibuat berdasarkan wawancara dengan 200 saksi mata dan korban serta 900 kasus keluhan individu di negara yang dahulu dikuasai diktator Moammar Khadafi tersebut. Para penyelidik telah mendengar laporan yang dapat dipercaya mengenai pemerkosaan terhadap perempuan-perempuan yang ditahan oleh para penjaganya. Selain itu men-

gumpulkan bukti adanya penyiksaan di sedikitnya 22 tempat penahanan di Libya. Mereka juga memiliki bukti adanya pelecehan seksual yang dilakukan terhadap bocah laki-laki usia 10–14 tahun yang dilakukan ISIS. Pada tahun 2011, pasukan koalisi beberapa negara melakukan intervensi militer ke Libya untuk menjalankan resolusi PBB 1973 yang berujung penggulingan Moammar Khadafi. Sejak saat itu negara Afrika Utara tersebut terus menerus dilanda konflik tak berkesudahan antara kekuatan-kekuatan militer yang bertikai. Semenjak tahun 2014, Libya memiliki dua pemerintahan yang berseteru yang didukung oleh aliansi pemberontak dan angkatan bersenjata. Usulan PBB untuk membentuk pemerintahan bersatu di negara itu sampai saat ini belum mendapat persetujuan. (oke/van) REDAKTUR: VANDRI, LAYOUTER: SITI


jumat, 26 FEBRUARI 2016

20

bpbd Tidak hanya untuk delapan kecamatan tersebut, tetapi juga bisa berkembang ke wilayah lainnya. Karena itu, kami minta masyarakat untuk selalu waspada.”

Hafie Lutfi

Cuaca Masih Ekstrim, Bencana Membayangi

Dinsos Kabupaten Malang for Malang Post

BEDAH RUMAH : Salah satu rumah tidak layak huni (RTLH) di Kabupaten Malang, yang dilakukan perbaikan.

100 Hari, Rehab 654 Rumah

Tak Layak Huni

MALANG –Program bedah rumah yang sedang dilakukan Dinas Sosial Kabupaten Malang dalam 100 hari masa kerja Bupati Rendra Kresna, ditargetkan bisa menuntaskan 654 unit rumah tidak layak huni (RTLH). Jumlah tersebut kesemuanya tersebar di wilayah bekas Kerajaan Kanjuruhan ini. Diantaranya ada RTLH milik warga di Kecamatan Dau, Kasembon, Gedangan, Jabung, Tumpang, Wonosari, Wajak, Donomulyo, Poncokusumo serta Kecamatan Pagak. “Se-

tiap kecamatan, ada RTLH yang mendapat bantuan untuk perbaikan tidak sama,” ujar Kadinsos Kabupaten Malang, Sri Wahyuni Pudji Lestari, kepada Malang Post kemarin. Rinciannya, untuk Kecamatan Dau terdapat 154 unit RTLH tersebar di 6 desa. Kemudian Kecamatan Kasembon ada 60 RTLH dari dua desa. Kecamatan Gedangan 60 rumah dari dua desa. Kecamatan Jabung dari lima desa ada 150 unit RTLH. Selanjutnya Kecamatan Tumpang, ada 150 rumah

dari lima desa. Kecamatan Wonosari ada 30 RTLH dari dua desa. Kecamatan Wajak ada 15 RTLH dari satu desa. Kecamatan Donomulyo ada 17 RTLH dari dua desa. Poncokusumo dari satu desa ada 20 RTLH. Dan Kecamatan Pagak ada 12 RTLH dari dua desa. “ Sebanyak 654 RTLH itulah yang mendapat bantuan perbaikan tersebut, sesuai proposal atau usulan dari desa. Kemudian dilakukan peninjauan dengan melibatkan perwakilan dari Perguruan Tinggi

SOCIETY PLUS

seperti Universitas Negeri Malang dan Universitas Muhammadiyah Malang,” terang Yayuk, sapaan akrabnya. Setiap RTLH, lanjut Yayuk mendapatkan bantuan perbaikan sebesar Rp 10 juta. Bantuan yang diberikan untuk perbaikan tersebut, berasal dari Kementrian Sosial (Kemensos) RI. “Sifatnya hanya perbaikan, tidak dilakukan perbaikan total seluruhnya. Misalnya untuk perbaikan dapur atau ruang tamu. Kalau renovasi total seluruhnya, maka warga tersebut mampu,” tuturnya.

RUBRIK INI MEMUAT ATAUPUN MENGABADIKAN SEGALA KEGIATAN ANDA YANG SPESIAL

Perbaikan RTLH ini, sudah dimulai sejak awal pekan lalu. Sesuai rencana, nantinya akan selesai pada April sesuai dengan 100 hari masa kerja Bupati dan Wakil Bupati Malang. Anggaran untuk perbaikan RTLH, juga sudah siap semuanya tinggal pelaksanannya. “Beberapa wilayah sudah mulai dikerjakan. Program ini, kami berharap bisa terus berlanjut, sehingga semua RTLH di Kabupaten Malang bisa dilakukan perbaikan dan layak untuk ditempati,” paparnya. (agp/lyo)

SEMINAR, PERNIKAHAN, LAUNCHING PRODUK, ULANG TAHUN, PERESMIAN, REUNI DAN SEJENIS LAINNYA

MALANG – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Malang, menyerukan bahwa kondisi cuaca April hingga awal Maret nanti i semakin ekstrim. Warga diminta selalu waspada terhadap bencana alam, yang bisa terjadi kapanpun. Seperti banjir, tanah longsor serta puting beliung. Menurut Kepala BPBD Kabupaten Malang, Hafie Lutfi, ada delapan kecamatan di wilayah Kabupaten Malang, yang harus terus waspada terhadap ancaman bencana alam tersebut. Diantaranya adalah Kecamatan Poncokusumo, Dampit, Pujon, Ngantang, Kasembon, Ampelgading, Sumbermanjing Wetan serta Tirtoyudo. Delapan daerah tersebut, dikatakan Hafie merupakan daerah yang rawan terjadi bencana alam. Seperti wilayah Malang Barat (Malabar) mulai dari Kecamatan Pujon, Ngantang dan Kasembon, tiga wilayah tersebut rawan sekali dengan tanah longsor. Karena selain banyak tebing, kondisi tanahnya juga lembek dan mudah retak. “Tidak hanya untuk delapan kecamatan tersebut, tetapi juga bisa berkembang ke wilayah lainnya. Karena itu, kami minta masyarakat untuk selalu waspada. Karena kondisi cuaca saat ini, tidak hanya sebatas hujan tetapi juga angin kencang,” jelas Hafie Lutfi. Termasuk juga untuk nelayan di Pantai Sendangbiru, Pantai Tamban ataupun Pantai Kondangmerak. Hafie memperingatkan untuk berhati-hati karena kondisi cuaca sedang tidak bersahabat. Karena angin sangat kencang yang mengakibatkan ombak besar di tengah laut. “Untuk nelayan, sementara waktu jangan melaut ke tengah terlebih dahulu, karena kondisi cuaca yang sedang buruk. Apalagi pada bulan Maret ini, diperkirakan puncak hujan lebat dan deras. Baru nanti April, kondisi cuaca kemungkinan akan kembali normal,” ujarnya. Bagaimana dengan kondisi Gunung Bromo dan Gunung Semeru ? Hafie menjelaskan, bahwa pergerakan yang timbul karena magma, sudah mulai menurun. Namun demikian, BPBD masih tetap melakukan pantauan terhadap dua gunung tersebut. Masyarakat diminta untuk tetap selalu waspada. “Kondisi Gunung Bromo sudah mulai kembali normal. Namun kami tetap melakukan pemantauan, dan statusnya masih tetap siaga. Ada personil khusus dari BPBD yang terus memonitor setiap perkembangan Gunung Bromo dan Gunung Semeru,” tuturnya(agp/lyo)

CONTACT PERSON: JON SOEPARIJONO (081 252 75331)

Raih Gelar Doktor dengan Nilai Sangat Memuaskan

Sidang Terbuka Dr Drs Nurcholis Sunuyeko MSi SERTIFIKAT: Dr. Drs Nurcholis Sunuyeko, M.Si menunjukkan sertifikat doktornya, dari disertasi mengangkat mahasiswa rantau. PROMOVENDUS: Dr. Drs Nurcholis Sunuyeko, M.Si berdiri di podium sebagai promovendus saat ujian Doktoral.

BERSAMA PENGUJI : Berfoto bersama dewan penguji setelah sidang terbuka promosi doktor.

HADAPI PENGUJI : Dr. Drs Nurcholis Sunuyeko, M.Si berhadapan dengan dewan penguji di Ruang Rapat Gedung Pasca Sarjana, Universitas Merdeka, Malang

DOKTOR KE 200 : Pasca sidang, Dr. Drs Nurcholis Sunuyeko, M.Si menerima sertifikat sebagai doktor ke 200 Universitas Merdeka dari Promotor Prof. Dr. Agus Sholahuddin, MS

DIDAMPINGI KELUARGA : Dr. Drs Nurcholis Sunuyeko, M.Si berfoto bersama istri dan anaknya beserta keluarga besarnya yang selalu mendampingi.

Mahasiswa Perguruan Tinggi (PT) yang multikultural diangkat dalam penelitian Drs Nurcholis Sunuyeko MSi. Keragaman budaya menjadi bahan disertasi berjudul Interaksi Sosial Mahasiswa Rantau. Usai sidang terbuka

REKAN MEDIA : Dr. Drs Nurcholis Sunuyeko, M.Si berfoto dengan rekan media yang hadir di ujian doctoral.

program pascasarjana Universitas Merdeka (Unmer) Malang, Nurcholis resmi menyandang gelar doktor ilmu sosial dengan nilai sangat memuaskan, Kamis (25/2/2016) kemarin. MUHAMMAD FIRMAN/MPG

KELUARGA BESAR IBU : Dr. Drs Nurcholis Sunuyeko, M.Si berfoto dengan keluarga besar IKIP Budi Utomo (IBU). REDAKTUR:samsuliyono, LAYOUTER: hary


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.