Mp2907

Page 1

HOTLINE :

www.malang-post.com redaksi@malang-post.com

Redaksi / Iklan / Sirkulasi: Jl. Sriwijaya 1-9 Telp. 340081 - 2

SENIN, 29 JULI 2013

Harga Eceran Rp. 3.500,-

Korane Arek Malang

Duel Panas Tim Papan Atas Malam Ini, Arema Dijamu Mitra Kukar di Tenggarong

Stefan Hansson

Balas Kekalahan di Kanjuruhan

SAMARINDA – Inilah laga panas penghuni papan atas. Tajuk itu, paling tepat menggambarkan pertandingan antara Mitra Kukar menghadapi Arema Indonesia, di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, malam ini (29/7). Live TVOne, pukul 21.00 WIB. Duel kedua tim diprediksi panas karena ketatnya persaingan dalam klasemen sementara ISL. Arema sedang ngotot menjaga posisi peringkat dua, hingga akhir musim. Sementara, Mitra Kukar, sedang berburu poin sebanyak mungkin. Mereka mematok big three, begitu kompetisi selesai.

UMRAH BERSAMA ABAH ANTON

Sama-sama bermaterikan pemain level timnas dan diliputi ambisi meraih peringkat tertinggi, diyakini membuat atmosfer Tenggarong panas malam ini. Pelatih Arema, Rahmad Darmawan (RD) menyebut, Mitra Kukar adalah lawan berat dan memiliki banyak pemain hebat. ‘’Kita semua tahu Mitra Kukar. Bagaimana kualitasnya. Siapa saja pemainnya. Simpelnya, mereka adalah tim kuat yang harus kita kalahkan,’’ ungkap RD ketika dikonfirmasi kemarin. Ambisi mengalahkan Naga Mekes, julukan Mitra Kukar, sedang diusung Arema. Posisi runner up di akhir musim, diyakini bisa diamankan, andai sukses menghancurkan Mitra Kukar di kandangnya.

ABAH ANTON FOR MALANG POST

ZIARAH : Abah Anton saat berada di Masjid Quba, masjid pertama yang dibangun Nabi Muhammad SAW.

Berdoa di Raudhah, Salat di Masjid Quba RAMADAN tahun ini, menjadi sangat berarti bagi Ketua Pembina Iman Tauhid Islam (PITI) Malang raya, H. Moch Anton. Selain sudah ditetapkan menjadi calon wali Kota Malang terpilih, Ramadan kali ini pula mendapatkan kesempatan untuk berpuasa di dua tanah haram, Madinah Al Munawwaroh dan Mekkah Al Mukaromah melaksanakan umrah Ramadan. Jumat (26/7) kemarin, Abah Anton bersama istri, Hj Dewi Farida Suryani sudah tiba di Madinah.

Baca Duel..hal.11

Baca Berdoa..hal.11

Jadwal Imsakiyah

Ramadan 1434 H - 2013 M Wilayah Malang dan Sekitarnya Tgl Imsak Subuh Zhuhur Ashar Magrib IsyaÊ 29 04.13 04.23 11.37 14.59 17.32 18.44 30 04.13 04.23 11.37 14.59 17.32 18.44

SAMARINDA – Kemenangan, bakal jadi harga mati bagi Mitra Kukar Kutai Kertanegara, saat menjamu Arema Indonesia di Stadion Aji Imbut, malam ini (29/7). Bertanding di hadapan pendukungnya sendiri, tentu Naga Mekes tak mau malu. Apalagi, semangat revans juga sedang diusung oleh skuad asuhan Stefan Hansson tersebut. Putaran pertama, Mitra Kukar dilibas Arema di Stadion Kanjuruhan dengan skor 3-1.

Rahmad Darmawan

Baca Balas..hal.11

Belum Masuk Likuran, Macet Sudah Menggila

BAMBANG DH Kunjungi Warga Pemulung MALANG - Calon gubernur Bambang DH, kembali turun ke Malang, Minggu (28/7) kemarin. Ia mengunjungi kampung pemulung di kawasan Sukun Sidomulyo, Kota Malang. Kandidat dari PDI Perjuangan (PDIP) itu juga menerima doa bersama dari jemaat umat Kristen, serta mengunjungi kantor redaksi Malang Post. Kedatangan calon gubernur pemegang nomor 3 itu menarik perhatian warga di Sukun Sidomulyo. Ia menyusuri kampung,serta berkenalan dengan warga setempat. Mereka pun meng-

iringi dengan yel-yel, “Bambang-Said jempol! Bambang-Said menang!” Bambang DH bersama Said Abdullah, Calon Wakil Gubernur, memang mempopulerkan ikon ‘jempol’ sebagai ikon pemenangan. Kini, setelah mereka menjelajahi berbagai daerah di Jawa Timur, semakin banyak warga yang mengenali pasangan Bambang-Said dengan ikon jempol tersebut.

MALANG - Kawasan jantung Kota Malang, agaknya benar-benar menjadi arena uji kesabaran para pengguna jalan, yang sedang berpuasa. Bagaimana tidak, sepanjang akhir pekan kemarin, siapapun yang melintas kawasan tersebut, umumnya terjebak macet. Emosi pengemudi pun seolah dicampur aduk dengan perang klakson yang semakin menambah runyam kemacetan. Padahal, Sabtu dan Minggu kemarin, dipre-

diksi masih terhitung H-11 lebaran. Titik kemacetan, bukan saja terjadi di kawasan pusat perbelanjaan yang disesaki deretan plaza hingga area Pasar Besar dan sekitarnya. Sejak sebelum mendekati Alun-Alun Merdeka, tepatnya mulai Jalan Basuki Rachmad, sebenarnya sudah terjadi deretan kendaraan yang mengular dan saling berhimpitan nyaris tanpa sela.

Baca Belum..hal.11

Tausiyah Ustadz H. Yusuf Mansur

Sakitnya Dikhianati BETAPA sebelnya kita jika dikhianati. Suami dikhianari dikhianati oleh ti oleh istrinya. Istri suaminya. Sahabat ditikam dari belakang oleh sahabatnya. batnya. Orang yang diberi modal, malah membawa kabur modall yang kita beri. Mitra kerja yang ang kita perroyek, malah caya menangani proyek, merebut proyek kita. Orang tua yang memberi rumah, malah uat hurarumahnya dijual buat hura. Dan bermacammmacam lagi bentuk k pengkhianatan.

Baca Sakitnya..hal.11

NGOPI BARENG DAHLAN ISKAN ‘’Setiap kesulitan harus diberikan jalan keluar. Setiap kebuntuan harus ada terobosan.’’

Baca Bambang..hal.11

BLACKBERRY RIZAL FANANI/MALANG POST

DIELUKAN : Bambang ketika berkunjung ke kampong pemulung (atas). Sementara di kantor redaksi Malang Post, Bambang diskusi dengan awak redaksi. Ikut hadir, anggota DPR RI dari PDIP, Sri Rahayu.

RIZAL FANANI/MALANG POST

MACET TOTAL : Kondisi salah satu ruas jalan protokol kemarin yang dipenuhi kendaraan bermotor

Ngalam

Ebes

Banteng Muda yang Baru Pulang dari Eropa

Ojok Kebobolan

Berlatih di Swedia Terpaksa Batal Puasa Tim Banteng Muda Indonesia U-12, beberapa hari lalu, kembali dari Gothenberg, Swedia. Tim binaan Pengcab PSSI Kota Malang itu, mewakili Indonesia di ajang The World Youth Cup, Gothia Cup 2013. Hasilnya cukup lumayan. Tembus posisi delapan besar dari 198 tim peserta, dari seluruh penjuruh dunia. Kesempatan bertanding hingga Benua Eropa, tentu saja merupakan pengalaman yang tak terlupakan sepanjang hidup bagi pemain yang rata-rata masih pelajar SMP.

Kana : Arema siap ngelawan Mitra Kukar ingeb iki bes Ebes : Ati-ati, lawan osi dadi sandungan Kana : Mesti bes, soale wanyik kepingin balas dendam halak ndik putaran utas Ebes : Lek soal kekuatan aud tim, tak tahil podo jes, pertandingan mesti rame. Kudu tetep konsntrasi nyerang karo bertahan, ojok sampe kebobolan. (***)

BANTENG MUDA FOR MALANG POST

NAIK ANGKUTAN: Pemain Banteng Muda saat naik bus di Kota Gothenberg, Swedia, beberapa waktu lalu.

Rombongan tim Banteng Muda yang ke Eropa, terdiri dari 12 pemain. Didampingi tiga ofisial, masing-masing Nino Sutrisno (Penasehat Teknik) Roy Samai (pelatih) dan Rian Agusnisa (Kordinator/Sekretaris

Tim). Sedangkan lainnya, berkunjung ke Eropa seperti mimpi. ‘’Selama saya berkarier di sepak bola sebagai pelatih di beberapa klub di Indonesia, baru kali ini saya ke Eropa.

Baca Berlatih..hal.11

Jelang Lebaran, Makin Laris MALANG – Promo BlackBerry gratis Power Bank, betul-betul sukses. Itu terbukti, hingga kemarin masih banyak user yang menukarkan power bank di booth penukatan BlackBerry lantai 2 Malang Plaza. Bahkan dibandingkan dengan promo periode sebelumnya, jumlah user yang melakukan penukaran meningkat cukup signifikan.

Baca Jelang...hal.11

RIZAL FANANY/MALANG POST

LARIS : Konter penukaran BlackBerry gratis Power Bank yang terus didatangi konsumen

Jawa Pos Group


SENIN, 29 JULI 2013

2

PERISTIWA

Intelejen AS dan Inggris Sadap SBY DONI KURNIAWAN/ BANTEN RAYA

PEKAN TERAKHIR: Ratusan truk antre di kantung parkir Dermaga V Pelabuhan Penyeberangan Merak, kemarin. Selain penumpukan truk-truk ini untuk mengejar sebelum pelarangan operasi mulai H-7 lebaran, diperparah lagi akibat ambruknya jembatan penghubung (side ramp) Dermaga V.

GUGAT MENKUMHAM, Ijazah Unikan Terancam Ilegal MALANG- Konflik di tubuh Universitas Kanjuruhan (Unikan) Malang kembali memanas. Kubu mantan Rektor Unikan, DR. Hadi Sriwijana MM melawan. Melalui salah satu pendiri Perkumpulan Pembina Lembaga Pendidikan Perguruan Tinggi (PPLP-PT) PGRI Malang, Drs H Muhammad Amir Sutejo SH, M.Pd, mereka menggugat Menteri Hukum dan HAM RI terkait Surat Keputusan Menteri Hukum dan HAM RI Nomor AHU87.AH.01.08 Tahun 2013 tanggal 6 Mei 2013. Mereka meminta kepada Ketua Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) Jakarta untuk membatalkan surat keputusan tersebut. Alasannya, keputusan itu bertentangan dengan UndangUndang dan Anggaran Dasar berdirinya Unikan yang sudah disahkan oleh Menteri Hukum dan HAM RI Nomor C55.HT.01.03 TH 2007 pasal 9 ayat 2 yang berbunyi pengurus PPLP-PT diangkat oleh anggota perkumpulan melalui rapat

MARGA NURTANTYO/ MALANG POST

GUGATAN: Sumardhan menunjukkan surat gugatan yang dikirimkan ke PTUN Jakarta.

anggota perkumpulan untuk jangka waktu lima tahun dan dapat dipilih kembali. “Untuk itu, kami meminta beberapa hal kepada Ketua PTUN Jakarta untuk mengabulkan gugatan klien kami,” kata Sumardhan SH, kuasa hukum Amir Sutejo. Selain mengabulkan gugatan

itu, pihaknya juga meminta PTUN Jakarta membatalkan Surat Keputusan Menteri Hukum dan HAM RI Nomor AHU-87.AH.01.08 Tahun 2013 tanggal 6 Mei 2013. “Kami juga meminta agar PTUN memerintahkan kepada Menteri Hukum dan HAM RI

untuk mencabut surat keputusan yang sudah dibuatnya itu,” tegasnya. Menurut dia, tergugat yakni Menteri Hukum dan HAM RI mengetahui adanya konflik internal di Unikan sehingga seharunys sebagai pemerintah yang baik, tidak langsung menerbitkan surat

Gempar Malang Raya Bakti Sosial dan Silaturahmi Tokoh Masyarakat MALANG-Gerakan Mahfud Presiden Amanah Rakyat (Gempar) Malang Raya terus mengembangkan ‘sayapnya’ untuk mendukung mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Mahfud MD menjadi RI 1 di tahun 2014 dengan berbagai kegiatan sosial ataupun berkunjung ke tokoh-tokoh masyarakat. Mulai awal Ramadan lalu, anggota Gempar Malang Raya mengunjungi beberapa tokoh yang dikenal dekat dengan mantan Menteri Pertahanan itu. Menurut Ketua Gempar Malang Raya, Joko Santoso, kunjungan silaturahmi itu dilakukan ke Pondok Pesantren AsSalam di Tunjung Tirto, Singosari. “Di sana, kami bersilaturahmi dengan KH. Abdul Wachid Ghozali, S Ag atau yang kerap disebut Gus Wahid. Kepada beliau, selain mengenalkan Gempar, kami juga mengenalkan Pak Mahfud sebagai calon presiden mendatang. Kepada kami, beliau mengungkapkan bila Pak mahfud menjalankan politik yang santun, penuh kejujuran dan apa adanya. Beliau siap mendampingi jika Pak Mahfud ada di Malang,” tutur Arie, sapaan akrabnya. Selain ke Gus Wahid, anggota Gempar juga melakukan kunjungan ke mantan Pimpinan Daerah Muhammadyah, Drs Taufik Kusuma dan mantan Ketua PBNU Malang, KH, DR. Dahlan Thamrin, M.Ag, yang juga dosen Fakultas Syariah UIN Maulana Malik Ibrahim dan Pascasarjana. “Khusus di Gus Dahlan, kami menemui beliau di Yayasan Al Mawaddah. Di sana, kami juga tetap mengenalkan Gempar dan pak Mahfud sekaligus tentang pencalegan Gus Dahlan sebagai DPR RI Malang Raya dari PPP,” papar dia. Sementara itu, melengkapi kegiatan sosial di

IST/MALANG POST

SILATURAHMI: Ketum Gempar Malang Raya, Joko Santoso (dua dari kanan) berfoto bersama dengan Gus Wahid dan pengurus pondok pesantren As-Salam, Singosari. bulan Ramadan ini, Gempar di Desa Ampeldento, Pakis beMalang Raya juga melakukan kerjasama dengan Yayasan Al serangkaian bakti sosial. Mulai Mawaddah, menyantuni anak dari melakukan sunatan massal yatim di Panti Asuhan Bareng

keputusan Nomor AHU87.AH.01.08 Tahun 2013. “Mereka dulu pernah mengatakan belum mengeluarkan surat keputusan itu dengan alasan memegang prinsip kehatihatian. Namun nyatanya, tetap dikeluarkan. Seharusnya, Menteri Hukum dan HAM RI meminta kepada Unikan untuk menyelesaikan terlebih dulu konflik tersebut,” tegas dia. Masih menurutnya, yang membahayakan nanti adalah bila pihak PTUN Jakarta memenangkan gugatan itu, bakal berimbas kepada mantan mahasiswa Unikan yang baru lulus tahun ini. Ijazah 674 mahasiswa lulusan S1 Unikan tertanggal 6 April 2013 lalu ditandatangani oleh rektor yang baru, DR. Pieter Sahertian sedangkan iazah 400 lulusan S2 Unikan tertanggal 7 April 2013 masih ditandatangani oleh rektor lama, DR. Hadi Sriwijana MM. “Kalau kami memenangkan gugatan ini, sama juga bila ijazah 674 mahasiswa lulusan S1 ini gugur demi hukum atau ilegal. Sebagai bukti, kami juga sudah mengirimkan surat ke Badan Kepegawaian Daerah di Jawa Timur, agar tidak menerima ijazah mantan mahasiswa Unikan yang melamar sebagai PNS,” pungkas Sumardhan. (mar)

JAKARTA-Media Australia memberitakan bahwa rombongan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) telah disadap saat menghadiri KTT G20 di London, Inggris, pada April 2009 lalu. Media Australia itu mengutip sumber anonim dari intelijen dan Kementerian Luar Negeri di benua kangguru itu. Media yang memberitakan adalah kelompok Fairfax Media yang membawahi The Age dan The Sydney Morning Herald, seperti dikutip dari dua media itu yang ditulis pada Jumat (26/7). Australia dalam hal ini hanya menerima keuntungan dari hasil sadapan itu. Sementara yang melakukan penyadapan disebutkan adalah intelijen AS dan Inggris. “PM Kevin Rudd menerima keuntungan dari kegiatan matamata Inggris pada Presiden SBY pada KTT G20 tahun 2009 di London,” demikian menurut sumber intelijen dan Kemenlu Australia. Pejabat Australia yang berpartisipasi dalam pertemuan kepala negara mengatakan, delegasi Australia menerima ‘dukungan intelijen yang sangat bagus’ termasuk banyak informasi yang dibagikan oleh Inggris dan AS. “PM Rudd memiliki keinginan yang besar akan informasi intelijen, terutama pada pemimpin Asia Pasifik, Yudhoyono, Manmohan Singh (PM India) dan Hu Jintao (mantan Presiden China,” demikian kata sumber anonim dari intelijen Australia. Hasil penyadapan itu digunakan untuk mendukung tujuan diplomatik Australia, termasuk dukungan untuk memenangkan kursi di Dewan Keamanan PBB. Staf Khusus Presiden Bidang Luar Negeri, Teuku Faizasyah pun bereaksi atas kabar itu. “Kalaulah hal tersebut benar terjadi, penyadapan bukanlah sesuatu tindakan yang etis dalam kehidupan antar dua negara bersahabat,” ujarnya. Faiza mengatakan pemerintah juga sudah mengetahui sinyalemen tindakan penyadapan yang dilakukan intelijen Inggris itu melalui pemberitaan media asing. Namun sepengetahuan Faiza belum ada pernyataan dari pihak Ingggris yang membantah informasi tersebut. “Begitu pula belum ada yang membenarkannya,” imbuh Faiza yang pada 2009 masih menjadi Jubir Kementerian Luar Negeri (Kemlu) ini. Menurut dia, mengetahui sinyalemen itu melalui media bukan berarti benar terjadi. Oleh karena itu saat itu pemerintah tidak melakukan konfirmasi atas informasi tersebut. “Mengetahui sinyalamen media bukan berarti benar terjadi. Mekanisme hubungan antar negara kan ada dalam berbagai modalitas, ada yang bersifat diplomatik ada juga kerjasama antara instansi intelijen,” tutupnya. (dk/mar)

KONVENSI CAPRES PD

Yusril Bersedia Jika Syarat Diubah JAKARTA- Ketua Dewan Syuro Partai Bulan Bintang (PBB), Yusril Ihza Mahendra mengaku bersedia mengikuti konvensi calon presiden yang digelar Partai Demokrat. Namun Yusril mengajukan syarat. “Saya masih menunggu keputusan akhir Partai Demokrat karena sebelumnya mereka meminta kita non aktif dari partai sendiri dan kalau terpilih harus keluar, lalu jadi kader Demokrat. Jadi harusnya ada perbaikan (syarat konvensi),” kata Yusril di Balai Kartini, Jl Gatot Subroto, Jakarta, kemarin. Yusril menyatakan hal tersebut usai berbuka puasa bersama istri dan para koleganya. Hadir dalam acara itu, Hakim MK Hamdan Zoelva, Mantan Wakil Ketua MPR Oesman Sapta, Ketua Umum Partai Bintang Reformasi (PBR) Bursa Zarnubi, dan Sutradara Andrea Hirata. “Pak SBY mau berdamai dengan Pak Yusril, maka diikuti dulu. Jangan dicurigai dulu. Yusril adalah salah satu yang punya bargaining tinggi jika ikut konvensi,” kata Ketua Umum Partai Bintang Reformasi (PBR) Bursah Zarnubi. Andrea Hirata yang nampak segan berbicara di depan Yusril juga menyampaikan tanggapannya. “Wah kalau yang di depan ini adalah presiden 2014, seram juga saya. Mudah-mudahan lah,” kata Andrea tersenyum. Konvensi capres Partai Demokrat memang mensyaratkan peserta konvensi harus menjadi kader Demokrat jika terpilih menjadi calon presiden. Ini sudah termaktub dalam pakta integritas Partai Demokrat. “Otomatis dong menjadi kader Demokrat,” kata Wakil Ketua Partai Demokrat Max Sopacua, akhir pekan kemarin. (dk/mar)

dan Panti Asuhan Abdul Wahid, Punten, Batu. “Selain itu, tim Gempar juga menyantuni beberapa tukang becak yang ‘dikomandani’ Ketua Paguyuban Becak Kabupaten Malang, Buang Adiguna dan Atim,” tegas dia. Dosen Universitas Gajayana Malang ini juga mengungkapkan, kegiatan yang rutin dilakukan lain yakni memberikan 70 paket sembako berisi beras, kecap, gula, bawang dan baju lebaran untuk para janda yang ada di wilayah Pakis, Jabung, Tumpang dan Batu. “Boleh dikata, daerah itu merupakan daerah binaan kita. Kegiatan ini sama dengan saat kita melakukan bakti sosial di rumah tiga warga binaan kami yang tinggal di Jalan RA Kartini, Desa Kemantren, Jabung beberapa waktu lalu,” pungkas Arie. (mar/sir)

REDAKTUR : MARGA NURTANTYO, LAYOUTER : KURDI


SENIN, 29 JULI 2013

3

TABLET IRA RAVIKA/ MALANG POST

IST/MALANG POST

APLIKASI: CEO BlackBerry, Thorsten Heins saat menerangkan aplikasi BlackBerry 10 beberapa waktu lalu.

BlackBerry Jam Goyang Hong Kong JAKARTA- BlackBerry Jam Asia kembali digelar. Pada tahun 2013, ajang pesta developer BlackBerry tersebut akan menggoyang Hong Kong. Bagi mereka yang berminat registrasi untuk BlackBerry Jam Asia 2013 Hong Kong telah dibuka. BlackBerry Jam Asia 2013 adalah salah satu acara untuk developer dan mitra utama yang tertarik pada pengembangan aplikasi dan konten untuk BlackBerry 10, dan juga mendapatkan wawasan tentang bagaimana menghasilkan uang atau bisnis dari aplikasi mereka. Selama BlackBerry Jam Asia, para developer akan mendapatkan pelatihan pembuatan aplikasi, sesi strategi bisnis dan kesempatan untuk networking yang akan membantu membangun dan menyempurnakan aplikasi

BlackBerry 10. Dikutip dari cnet.com, BlackBerry Jam Asia 2013 rencananya akan berlangsung pada 26 dan 27 September 2013 di AsiaWorld-Expo, Hong Kong. BlackBerry menyatakan, event ini akan memberikan kesempatan bagi para developer untuk memahami kemampuannya platform BlackBerry 10 dan bagaimana platform ini akan memberikan pengalaman menikmati aplikasi yang menarik supaya pelanggan tertarik untuk mengunduh dan menggunakannya. CEO BlackBerry, Thorsten Heins mengatakan, pendekatan ini mendukung temuan terbaru dari riset VisionMobile. “Dimana disebutkan bahwa pilihan platform untuk developer tergantung pada tujuan yang

ingin dicapai. Ketika memilih platform, developer berkontrak akan memilih platform yang akan menghasilkan pendapatan yang paling banyak, CIO akan fokus kepada efisiensi dan harga yang murah, CMO akan fokus kepada banyaknya jumlah yang ingin dicapai, dimana untuk para penggemar akan ingin bereksperimen dengan platform yang terbaru,” urainya. Heins mengungkapkan, setiap orang akan mendapatkan keuntungan dari konferensi tersebut, lebih dari 50 sesi akan disiapkan dan disajikan dengan para ahli BlackBerry dan anggota dari komunitas developer. Kontennya akan fokus kepada meningkatkan kesempatan mobile computing dan membangun bisnis dengan BlackBerry. Dalam

BlackBerry Jam Asia 2013, para developer boleh belajar lebih lanjut tentang Built for BlackBerry dan mengalami referensi tersedia untuk merancang, mengembang, dan mendistribusikan aplikasi atau games mereka. “Manfaat utama menghadiri acara BlackBerry Jam Asia yakni mengikuti kursus pre-conference yang tersedia dalam beberapa bahasa seperti ‘Developing Apps Using the BlackBerry 10 Native SDK and Cascades UI Framework’, dan workshop pengembangan game ‘Game Destination at Jam Asia’,” papar Heins lagi. Termasuk pula menikmati pengalaman gaming yang asli di smartphone BlackBerry 10, yang menampilkan games terkenal dari seluruh dunia. (dk/mar)

Asiafone Ciptakan Ponsel Lucu

IRA RAVIKA/MALANG POST

ATRAKTIF: Asiafone menciptakan ponsel AF 18 yang lucu dan atraktif LED.

MALANG– Asiafone kembali menciptakan ponsel cantik nan lucu, yakni AF 18. Ponsel imut dengan bentuk flip ini sangat menarik, lantaran sekelilingnya ditanam LED, yang bisa menyala saat menerima telepon maupun SMS. Marketing Original Shop Dinoyo, Yuni Umama mengatakan, secara tampilan ponsel ini memang berukuran sangat kecil. Layarnya hanya berukuran 1,7 inci. Namun begitu, ponsel dengan beberapa pilihan warna ini cukup memiliki spesifikasi yang lengkap. Sebut saja kameranya, sekalipun Asiafone hanya menanam kamera dengan lensa beresolusi 1,3 megapiksel tapi kamera tersebut dilengkapi dengan LED Flash. “Dengan adanya LED Flash, kamera ponsel ini bisa mengambil gambar sekalipun dalam kondisi kurang cahaya. Flash akan sangat membantu memberikan penerangan,” katanya. Yuni menjelaskan, AF 18 ini diciptakan untuk kelas menengah ke bawah. Itu terbukti dengan harganya, menurut Yuni AF 18 ini hanya dibanderol

dengan harga Rp 300.000. Seperti ponsel lokal umumnya, bodi AF 18 ini dibalut dengan material plastik. “Meskipun murah, tapi tidak murahan, karena ponsel ini ditanam fitur serta spesifikasi yang lengkap,” terangnya. Dia menjelaskan ponsel imut ini merupakan ponsel dual SIM GSM-GSM, ponsel ini dilengkapi dengan slot micro SD, hanya saja kapasitasnya sangat minim, yaitu maksimal hanya 8 GB saja. Ponsel ini juga dilengkapi dengan fitur multimedia record dan multimedia playing. Dengan begitu, pengguna ponsel inipun tidak akan bosan, lantaran bisa menikmati musik MP3 atau MP4 melalui ponsel tersebut. “Yang jelas untuk koneksifitasnya ponsel ini dilengkapi dengan Bluetooth, GPRS,WAP dam MMS untuk aktifitas internet,” papar dia. Ponsel ini juga memudahkan pengguna untuk melakukan aktifitas di media social, lantaran Asiafone telah memberikan link khusus, baik itu Facebook maupun Twitter. (vik/mar)

Esia Manjakan Pelanggan dengan Sensasia dan Gebyar CSR

IRA RAVIKA/MALANG POST

BANTUAN: Bondan Nurtjahjono (dua dari kanan) memberikan bantuan CSR kepada Ketua RW05, Kelurahan Purwantoro, Blimbing. MALANG– Berbagai program dibuat oleh pihak Esia untuk memanjakan para pelanggan. Salah satu program operator milik PT. Bakrie Telecom, Tbk ini adalah Sensasia. Dalam program tersebut, pelanggan berhak memenangkan undian dengan hadiah uang Rp 2 juta perhari. Territory Manager Esia Malang, Bondan Nurtjahjono, menjelaskan program Sensasia ini digelar sejak awal Juli lalu dan berakhir pada akhir Juli mendatang. “Program ini berlaku secara nasional, caranya setiap pelanggan melakukan top

up (pengisian pulsa) Rp 100.000 berkesempatan memenangkan hadiah Rp 2 juta setiap harinya,” kata pria tersebut ditemui saat acara corporate social responsibility (CSR) di RW05 Kelurahan Purwantoro, Blimbing. Untuk pengundian sendiri dikatakan oleh Bondan akan dilaksanakan setiap hari mulai 25 Juli hingga 31 Desember mendatang. “Untuk pemenangnya akan diberitahukan melalui pesan pendek (SMS) ke nomor pelanggan yang beruntung mulai 20 Agustus mendatang,” tambah pria yang

hobi naik motor trail ini. Sementara untuk program CSR kemarin, PT. Bakrie Telecom, Tbk, menggelar berbagai kegiatan positif untuk warga. Program dengan tajuk Ramadhan MBOIS Esia, digelar di RW05 Kelurahan Purwantoro, Blimbing. Dalam kegiatan tersebut pihak Esia menggelar kegiatan lomba mewarnai bagi anak-anak, bazaar dan lomba stand bagi ibu-ibu. “Ini merupakan wujud terima kasih kami kepada pelanggan yang loyal terhadap Esia,’’ kata Bondan. Acara yang digelar mulai pukul 15.00 inipun mendapat sambutan positif dari warga, yang seketika berbondong-bondong datang ke Balai RW tempat acara tersebut digelar. Para peserta lomba mewarna juga terlihat antusias. Bahkan, mereka yang memiliki usia antara 8 hingga 12 tahun sama sekali tidak terlihat lemas meskipun sedang berpuasa. “Senang, disini ada kegiatan, banyak temannya juga,’’ kata Ari, salah satu peserta lomba.’’Selain beberapa lomba, pihak Esia juga memberikan bantuan berupa uang kepada pengurus RW dan panti asuhan di sekitar Gerai Esia Malang. “Ramadhan MBOIS yang dilaksanakan hari ini di Malang, adalah kelanjutan dari program CSR Kampung MBOIS ESIA beberapa waktu lalu. Dengan program ini, ESIA berbagi spirit dan kebahagiaan Ramadhan, sekaligus semakin mendekatkan diri dengan masyarakat di sekitar kami berada,” tandas Manager CSR Esia, Setya Yudha Indraswara.’(vik/mar/sir)

ELEGAN: Huawei Media Pad, tablet elegan dengan layar 10 inci.

Huawei Media Pad Berkualitas Tinggi MALANG– Tablet dengan layar lebar, juga diciptakan oleh Huawei. Pabrikan lokal yang saat ini melangkah pada pasar Global ini menciptakan produk tablet dengan layar 10 inci. Tidak seperti tablet dengan layar lebar pada umumnya, produk dengan seri media pad 10 inci ini merupakan produk edisi terbatas (limited edition). Lantaran itulah, tampilan tablet ini sangat menarik dan elegan. Promotor Huawei Malang, Leni Margono menjelaskan Media Pad 10 inci ini merupakan tablet berkualitas high-end. Hadir dengan layar IPS berkualitas HD, dual kamera, prosesor bertenaga dan sistem terbaru operating system Android 4.0. Dengan desain yang elegan dan slim, membuat tablet ini merupakan kombinasi yang lengkap antara kinerja dan desain. “Jenis layar tablet ini adalah IPS, dengan resolusi 1280 x 800 piksel, berkualitas HD. Layar IPS tersebut memiliki keunggulan, yaitu tidak akan memiliki perubahan warna atau rasio kontras bahkan ketika pengguna memindahkan gambar di layar atau mengubah sudut pandang,” ujarnya. Dia menerangkan, layar berkualitas HD tersebut membuat nyaman untuk menonton video, bermain games, membaca ebook dengan kualitas gambar yang tajam, jernih dan kaya warna. Huawei memang tidak main-main dalam menciptakan produk. Itu terbukti, sekalipun menjadi produk lokal tablet ini dipersenjatai dengan prosesor Qualcomm Dual Core berkecepatan 1.2 GHz serta RAM 1 GB, Huawei MediaPad mampu mengeksekusi menu dengan lancar. Untuk media penyimpanan, tablet ini menyediakan ruang seluas 8 GB yang dapat diekspansi menjadi 32 GB melalui slot eksternal. Tablet ini juga mendukung dua kamera untuk membantu Anda mengabadikan momen berharga. Kamera utama, yang terletak pada bagian belakang memiliki resolusi 5 megapiksel dengan Auto-Focus HD untuk memastikan kualitas gambar yang tajam dan jernih. Sementara kamera kedua dengan resolusi 1,3 megapiksel dengan Fixed Focus yang terletak pada bagian depan, dapat Anda gunakan untuk mengambil foto ataupun video chatting dengan kualitas yang optimal. “Tablet ini juga dilengkapi dengan fitur multi media menarik. Berbagai format audio dan video bahkan video dengan kualitas 1080p pun dapat terputar dengan mulus pada tablet ini. Aplikasi yang tertanam di dalamnya pun cukup lengkap, seperti Play Store, Gtalk Messenger, Yahoo Messenger, dan tidak ketinggalan pula aplikasi jejaring sosial, seperti Facebook, Twitter, Email, Gmail yang menjamin pengguna untuk tetap eksis di dunia maya,” tutupnya. (vik/mar)


SENIN, 29 JULI 2013

4

Info Penting! JADWAL PENERBANGAN MALANG - JAKARTA Maskapai Garuda Indonesia Garuda Indonesia Sriwijaya Air Sriwijaya Air Sriwijaya Air

berangkat

kedatangan

10:45 12:55 08:35 12:40 14:35

12:15 14:25 10:00 14:05 16:00

Nomor Telepon Maskapai Penerbangan Lion Air Garuda Sriwijaya Citilink

0341- 400680 0341- 419494 0341- 471777 0341- 405438

JADWAL KERETA API DARI STASIUN KOTA BARU MALANG: Kereta Api: Penataran Tujuan: Blitar Pemberangkatan : 04.25 WIB 07.28 WIB 10.40 WIB 13.48 WIB 19.00 WIB Kereta Api: Penataran Tujuan: Surabaya Pemberangkatan : 04.20 WIB 07.00 WIB 09.53 WIB

12.37 WIB 15.38 WIB 19.48 WIB

Pekalongan-Cirebon-Pasar Senen Jakarta Pemberangkatan : 14.50 WIB

Kereta Api: Malioboro Express Tujuan: Jogjakarta Pemberangkatan : 08.35 WIB

Kereta Api: Gajayana Tujuan: Jakarta Kota Pemberangkatan : 13.45 WIB

Kereta Api: Tawangalun Tujuan: Banyuwangi Pemberangkatan : 14:40 WIB

Kereta Api: Malabar Tujuan: Bandung Pemberangkatan : 15.45 WIB

Kereta Api: Matarmaja Tujuan: Madiun – Solo Jebres-Semarang Poncol-Tegal-

Kereta Api: Senja Kediri Tujuan: Bandung Pemberangkatan : 13.25 WIB

JADWAL SIM KELILING KOTA MALANG Senin : Alun-alun Selasa : Universitas Widyagama Rabu : RM. Ringin Asri Kamis : Giant Sawojajar Jumat : Pos Polisi Mitra I KOTA BATU Mei, Minggu keempat Pukul: 17.00-20.00 WIB

KABUPATEN MALANG Senin : Terminal Bus Dampit Selasa : Stadion Talok Turen Rabu : Dealer Honda Sekawan Motor Bululawang Kamis : Dealer Yamaha Gondanglegi Jumat : Stadion Kanjuruhan Sabtu : Stadion Kanjuruhan Minggu : Bend. Lahor Karangkates

RIZAL FANANY/ MALANG POST

EMBAN TUGAS: Seorang Polantas tengah menjalankan tugasnya mengatur lalu lintas di perempatan Rajabally, kemarin siang. Banyaknya kenderaan baik roda dua maupun roda empat menyerbu Kota Malang, membuat kemacetan mengular. Meski panas, semoga bapak polisi yang mulia ini tetap kuat menjalankan ibadah puasanya.

Ipok

Ngalam

Politik Transaksional

Gerakan Pengembangan Inkubator

Wirausaha Nasional DALAM rangka meningkatkan daya saing nasional perlu ditumbuhkembangkan wirausaha baru yang tangguh, kreatif, dan profesional. Berdasar hal tersebut maka Pemerintah mendirikan inkubator wirausaha. Inkubator wirausaha merupakan wahana yang efektif untuk menumbuhkembangkan jiwa kewirausahaan, kemampuan, jejaring, dan wawasan berusaha. Dengan demikian Pemerintah menetapkan Peraturan Presiden Nomor 27 Tahun 2013 tentang Pengembangan Inkubator Wirausaha. Perlu diketahui Inkubator Wirausaha adalah suatu lembaga intermediasi yang melakukan proses inkubasi terhadap Peserta Inkubasi (Tenant). Keberadaan Perpres ini adalah untuk mengurangi pengangguran umumnya masyarakat Indonesia khususnya mengurangi pemuda Indonesia. Perpres ini disahkan pada tanggal 11 April 2013. Pengangguran merupakan masalah nasional dan merupakan tanggung jawab Pemerintah, Pemerintah Daerah, dan masyarakat, sehingga dalam penanggulangannya harus dilakukan oleh semua stakeholders terkait secara bersama dan terintegrasi antar lintas sektor dan masyarakat, dengan cara mengupayakan perluasan kesempatan kerja baik di dalam maupun di luar hubungan kerja. Kebijakan Pemerintah dalam pembangunan ketenagakerjaan secara pokok tertuang dalam Undang-Undang Nomor 13 Tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan, sebagai pelaksanaan Pasal 27 ayat (2) Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 yang menyatakan bahwa “Tiaptiap warga negara berhak atas pekerjaan dan penghidupan yang layak bagi kemanusiaan”. Latar Belakang Perpres 27/2013 adalah berupaya menjalankan amanah pertama, Pasal 4 ayat (1) Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, kedua, menjalankan amanah Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2008 tentang Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah. Perpres ini juga sejalan dengan Peraturan Pemerintah Nomor 33 Tahun 2013 tentang Perluasan Kesempatan Kerja. PP

yang salah satunya menjelaskan perihal kebijakan perluasan kesempatan kerja di luar hubungan kerja yangdiarahkan untuk menciptakan dan mengembangkan kesempatan kerja yang produktif dan berkelanjutan dengan mendayagunakan potensi sumber daya alam, sumber daya manusia, kelembagaan masyarakat, dan teknologi tepat guna. Kebijakan perluasan kesempatan kerja di luar hubungan kerja dilaksanakan oleh Pemerintah, Pemerintah Daerah, BUMN, BUMD, swasta, dan kelembagaan masyarakat. Kebijakan perluasan kesempatan kerja di luar hubungan kerja dilakukan bentuk program kewirausahaan. Kemudian Pengembangan Inkubator Wirausaha bertujuan untuk: a.) menciptakan dan mengembangkan usaha baru yangmempunyai nilai ekonomi dan berdaya saing tinggi; b.) mengoptimalkan pemanfaatan sumber daya manusia terdidik dalam menggerakkan perekonomian dengan memanfaatkan ilmu pengetahuan dan teknologi. Sedangkan sasaran pengembangan Inkubator Wirausaha adalah: a.) penumbuhan wirausaha baru dan penguatan kapasitas wirausaha pemula (start-up) yang berdaya saing tinggi; b.) penciptaan dan penumbuhan usaha baru yang mempunyai nilai ekonomi dan berdaya saing tinggi; c.) peningkatan nilai tambah pengelolaan potensi ekonomi melalui pemanfaatan ilmu pengetahuan dan teknologi; d.) peningkatan aksesibilitas wirausahawan atau calon

Oleh:

SATRIYA NUGRAHA, SP Pengurus DPD KNPI Provinsi Jatim 2012-2015 PW Gerakan Pemuda Islam Indonesia Jatim

wirausahawan untuk mengikuti program Inkubasi; e.) peningkatan kemampuan dan keahlian pengelola Inkubator Wirausaha untuk memperkuat kompetensi Inkubator Wirausaha; dan f.) pengembangan jejaring untuk memperkuat akses sumber daya manusia, kelembagaan, permodalan, pasar, informasi, dan teknologi. Selanjutnya Pemerintah, Pemerintah Daerah, Dunia Usaha, dan/atau masyarakat dapat menyelenggarakan Inkubator Wirausaha.Penyelenggaraan Inkubator Wirausaha oleh Pemerintah dan/atau Pemerintah Daerah dilakukan oleh kementerian/lembaga pemerintah nonkementerian, atau satuan kerja perangkat daerah (SKPD) Pemerintah Daerah. Penyelenggaraan Inkubator Wirausaha oleh Dunia Usaha atau masyarakat sebagaimana dimaksud dalam ayat (1), harus memenuhi persyaratan sebagai berikut : a.) berbentuk badan usaha ; b.) memiliki sumber daya manusia pengelola yang memadai ; c.) mempunyai sumber pendanaan yang jelas dan berkelanjutan; dan d.) memiliki sarana dan prasarana yang memadai. Hal-hal yang harus diperha-

tikan dalam pendirian Inkubator Wirausaha dimana Inkubator Wirausaha dalam penyelenggaraan program Inkubasi, memfasilitasi dan memberikan pelayanan berupa : a.) penyediaan ruang; b.) dukungan fasilitas perkantoran ; c.) bimbingan dan konsultasi; d.) bantuan penelitian dan pengembangan usaha serta akses penggunaan teknologi; e.) pelatihan dan pengembangan keterampilan; f.) akses pendanaan; g.) penciptaan jaringan usaha dan kerjasama; dan h.) manajemen atas Hak Kekayaan Intelektual. Inkubator Wirausaha dalam penyelenggaraan program Inkubasi dapat bekerja sama dengan pihak lain baik dari dalam negeri dan/atau luar negeri. Inkubator Wirausaha dalam penyelenggaraan program Inkubasi dapat memperoleh pendanaan dari: a.) calon Peserta Inkubasi (Tenant); b.) Inkubator Wirausaha yang bersangkutan; c.) masyarakat; d.) Pemerintah; e.) Pemerintah Daerah; dan/atau f.) sumber lain yang sah menurut ketentuan peraturan perundangundangan. Kesemua hal tersebut di atas ditetapkan oleh Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah. Menkop dan UKM RI harus menetapkan norma, standar, prosedur, dan criteria penyelenggaraan Inkubator Wirausaha Dalam hal peserta inkubasi wirausaha dimana Calon Peserta Inkubasi (Tenant) yang akan mengikuti program Inkubasi harus lulus seleksi yang diselenggarakan oleh

Inkubator Wirausaha. Seleksi calon Peserta Inkubasi (Tenant) harus dilakukan secara terbuka, obyektif, jujur, adil, dan tidak diskriminatif. Untuk dapat mengikuti seleksi calon Peserta Inkubasi (Tenant) yang berasal dari perseorangan, paling kurang memenuhi persyaratan sebagai berikut: a.) memiliki proposal bisnis yang prospektif; dan b.) memiliki potensi dan kemampuan kewirausahaan. Untuk dapat mengikuti seleksi calon Peserta Inkubasi (Tenant) yang berasal dari badan usaha, paling kurang memenuhi persyaratan sebagai berikut: a.) memiliki proposal bisnis yang prospektif; dan b.) layak untuk diinkubasi. Calon Peserta Inkubasi (Tenant) yang lulus seleksi untuk mengikuti program Inkubasi, menandatangani surat perjanjian Inkubasi dengan penyelenggara Inkubator Wirausaha. Kemudian Program Inkubasi diutamakan bagi perseorangan dan/atau badan usaha yang sedang memulai usaha (start-up). Jangka waktu program Inkubasi Peserta Inkubasi (Tenant) paling lama 3 (tiga) tahun. Jangka waktu program Inkubasi dapat diperpanjang oleh penyelenggara Inkubator Wirausaha paling lama 1 (satu) tahun dengan mempertimbangkan sifat (nature) dan prospek bisnis yang diinkubasi. Jangan pilih Cagub dan Cawagub Jatim yang tidak peduli pelayanan publik prima khususnya yang tidak mendukung Peraturan Presiden Nomor 27 tahun 2013 Jelang coblosan 29 Agustus 2013.(*)

Wani Piro BANYAK tokoh politik memanfaatkan momen Ramadan ini untuk pencitraan diri, menyapa calon konstituen yang akan memilih dalam Pemilu dan Pilpres tahun depan. Akhir pekan kemarin, dua tokoh nasional, Ketua PAN Hatta Rajasa, yang juga Menko Perekonomian dan Ketua Hanura Wiranto datang ke Malang untuk melakukan Safari Ramadan. Ya, mereka datang untuk menyapa masyarakat sambil menyerahkan bantuan. Kebetulan dua tokoh ini sama-sama ketua partai dan sama-sama berniat mencalonkan diri menjadi presiden dalam pemilihan tahun depan. Ramadan merupakan saat yang tepat bagi para politisi untuk mendekati para calon pemilihnya, sekaligus menanamkan image bahwa mereka adalah calon yang layak untuk dipilih. Amal yang dilakukan di bulan Ramadan akan dilipatgandakan pahalanya, termasuk menyantuni fakir miskin dan memberi makan anak yatim. Tentu saja semua itu harus dilakukan secara ikhlas, karena Allah, bukan karena pamrih apa pun, apalagi karena ingin mendapat dukungan agar dipilih masyarakat yang terpikat citra dermawan yang ditanamkan selama Ramadan. Bagi para politisi, masalah itu tidak penting, yang penting bagi mereka adalah, apakah yang dilakukan itu punya dampak pada tingkat elektabilitas dalam pemilihan nanti. Berbagai cara dilakukan, termasuk mendompleng momen Ramadan untuk menebar pesona sebagai sosok penderma yang religius dan layak dijadikan pemimpin masa depan. Beruntunglah para politisi, karena masih banyak rakyat yang memilih calon berdasarkan emosi, bukan rasio. Emosi mereka tersentuh dengan lima kilo beras atau seamplop berisi lima puluh ribu rupiah. Tidak jelas, siapa yang memulai sogok menyogok untuk mendapat dukungan itu, apakah para politisinya atau para pemilihnya. Politik ‘’wani piro’’ sudah menjadi pakem bagi sebagian besar pemilih. Artinya, tidak ada suara tanpa uang. Sebagai pihak yang butuh suara, para politisi pun mengimbanginya dengan menggelontorkan uang untuk meraup suara sebanyakbanyaknya. Model ‘’serangan fajar’’ sudah menjadi hal yang lumrah dalam beberapa kali proses pemilihan di negeri ini. Politik serangan fajar dan wani piro membuat masing-masing pihak berpikir soal untung rugi. Para pemilih mau memberikan suara kalau mendapat uang. Setelah terpilih, para pejabat itu tentu berupaya untuk balik modal dengan berbagai cara, apalagi kalau bukan korupsi. Sayangnya masing-masing pihak tidak sadar bahwa akibat politik pragmatis itu berdampak besar pada kehidupan bangsa ini. Sudah tidak terhitung para politisi yang masuk penjara karena korupsi, juga para kepala daerah, bupati, wali kota dan gubernur yang jadi terpidana korupsi. Jumlah mereka akan terus bertambah di masa yang akan datang sejalan dengan tren serangan fajar dan wani piro. Banyak yang berkata bahwa demokrasi adalah pilihan terbaik bagi bangsa ini, tapi tentu demokrasi yang beradab, bukan demokrasi transaksional wani piro. (redaksi@malang-post.com)

Menerima kiriman foto lucu, unik dan kejadian menarik lainnya di wilayah Malang Raya. File dikirim dalam format JPG ke redaksi@malang-post.com Sumber: KOMIKDIKIT.BLOGSPOT.COM

PEMBINA : Dahlan Iskan, KOMISARIS UTAMA : Indra Slamet Santoso, KOMISARIS : Hj Dewanti Rumpoko, DIREKTUR UTAMA : H Imawan Mashuri, DIREKTUR : H Juniarno D Purwanto

SIUPP No : 369/SK MENPEN/SIUPP/1998 Tanggal 17 Juli 1998 Penerbit : PT. Malang Pos Cemerlang Rekening BCA KCP Gatot Subroto no. 400.310.35 98 ALAMAT REDAKSI / SIRKULASI / IKLAN Jl Sriwijaya 1-9 Malang, Telepon (0341) 340081-2, Fax (0341-369503). BIRO BATU Jalan Diran 1B Telp : (0341) 592967 Batu. PERWAKILAN JAKARTA Gedung Graha Pena Lt VI, Jl. Kebayoran Lama No. 12, Telp/Faks 021-53699683 (Hendra)

General Manajer : H Sudarno Seman, Pemimpin Redaksi: Sunavip Ra Indrata, Senior Editor: H Husnun N Djuraid, Manajer Iklan: H Edi Iswanto, Manajer Pracetak: Yudi Armadioka, Manajer Umum dan Keuangan: Laily Junaida, Manajer Pemasaran : Buari Koordinator Liputan : Sri Nugroho,Sekretaris Sekretaris Redaksi : Noer Adinda Zaeni, Kompartemen : Sumarga Nurtantyo, Abdul Halim, Redaktur Pelaksana : Dewi Yuhana, Redaktur : Mahmudi Muchid, Samsuliono, Jon Soeparijono, Shuvia Rahma, Muhaimin Staf Redaksi : Lailatul Rosida, Bagus Ary Wicaksono, Hary Santoso, Febri Setyawan, Ira Ravika, Vandri Battu, Sigit Rokhmad, Poy Heri P, Agung Priyo, Tommy Yuda P, Yudistira Satya WW Redaktur Foto : Guest Gesang Fotografer : Muhammad Firman, Rizal Fanany, Information & Technologi : JI Junaedi (koordinator), Nyono Juari Pracetak: Slamet Prayitno (koordinator), Kurdiyanto, Susilo, Achmad Muzamil, Rahmawati Fatimah, Eko Abdi Hasyim, Arif Syaifurrahman, Siti Nurchasanah Iklan : H Iswanto, Ismadi, Rendiyantok Sapto P, Zainal Arifin, Imam Wahyudi Sirkulasi : Wiyono (koordinator), Sirhan Sahri, Ronny, Hendro, Moch Suadi, Lutfi, Yunindra, Pengembangan Usaha : Taufikur Rahman (koordinator), Sinyo Suwignyo Umum dan Keuangan : Syafiudin (koordinator), Huda,, Nur Towilir (Iklan), Reni SP (Sirkulasi), Siti Muzayanah, Sujono, Bambang TL. Wartawan Malang Post dilengkapi tanda pengenal dan tidak diperkenankan menerima atau meminta uang dan barang apa pun dari narasumber. Redaksi Menerima Artikel atau Opini. Panjang naskah artikel tidak lebih dari satu halaman dan tidak mengandung SARA. Kirim bersama Flash Disk/CD ke Malang Post, Jl Sriwijaya 1-9 Malang, Telp (0341) 340081-340082 atau lewat e-mail: redaksi@malang-post.com, Website : www.malang-post.com Tulisan atau foto dengan kode sirkulasi, advertorial dan society adalah iklan. REDAKTUR: NOER ADINDA ZAENI, LAYOUTER: REEP


SENIN, 29 JULI 2013

5

KABAR BUMN

STENLY REHARDSON/ MALANG POST

LAYANAN: Para petugas JNE sibuk melayani pengiriman barang yang dilakukan oleh warga Malang.

Tambah Daya Listrik Sekarang, Gratis!

Demi Target, JNE Buka 24 Jam MALANG – Jasa pengiriman paket PT Tiki JNE Malang memasang target tinggi pada bulan Juli dan Agustus tahun ini. Untuk itu, sejak awal Juli ini, JNE membuka outlet pusatnya di Jalan Hamid Rusdi selama 24 jam dan tetap buka pada hari Lebaran nanti. Windu Aribowo, Branch Manager PT Tiki JNE Cabang Malang mengungkapkan, bahwa program buka 24 jam ini untuk mensupport target yang dicanangkan. “Setiap tahunnya, momen seperti ini selalu dimanfaatkan untuk mematok

target, dan salah satu caranya buka 24 jam,” ungkapnya. Selain itu, pada bulan Juli dan Agustus patokan target naik 20 persen di banding ta hun lalu, dan naik 40 persen dibanding bulan normal di tahun ini. Bila di bulan normal rata-rata resi yang masuk per minggunya 3000 resi, maka kenaikan mencapai 1200 resi per minggu diharapkan terpenuhi. “Bulan penuh berkah di Ramadan dan lebaran. Target tinggi, tetapi kami optimis terpenuhi,” imbuh Windu.

Memasuki minggu ketiga Juli ini, target yang dicanangkan hampir terpenuhi. Bahkan dia mengakui sejak seminggu sebelum puasa, traffic pengiriman paket cukup tinggi. Hingga k ini, telah ter jadi kenaikan sebesar 12 persen pada minggu ketiga Juli. Menurutnya, masa peak pengiriman barang akan terjadi pada H-7 lebaran. “H-7 pasti naik drastis, kemungkinan bisa mencapai 20 persen. Yang jelas da ta hingga minggu ketiga bulan Juli ang ka 12 persen telah tercapai.

Se cara kuantitas, pada masa peak kami menargetkan 5000 resi dalam seminggu,” jelas dia panjang lebar. Disamping buka 24 jam, target tinggi ini dibarengi dengan program tetap buka selama lebaran. Sehingga beberapa pihak yang masih memikirkan bisnis, online shop misalnya tidak terhenti alur bisnisnya. Selain JNE diuntungkan, masyarakat juga masih ada yang memfasilitasi jika membutuhkan jasa pengiriman di masa lebaran yang sebagian besar tutup. (ley/fia)

JAKARTA - PT PLN (Persero) kembali memberikan insentif tambah daya listrik gratis untuk biaya penyambungan (BP) bagi pelanggan listrik PLN di seluruh Indonesia. Hal ini dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 2013. Pelanggan dengan daya 450 VA, 900 VA, 1.300 VA, dan 2.200 VA masing-masing diberi kesempatan untuk menaikkan daya listriknya ke 1.300 VA hingga 3.500 VA. Layanan tambah daya gratis BP ini berlaku hingga 31 Agustus 2013. “Layanan tambah daya gratis BP diperuntukkan bagi pelanggan listrik pasca bayar dan listrik pintar (prabayar). Khusus bagi pelanggan listrik pintar (prabayar) selain bebas biaya penyambungan, pelanggan juga tidak dikenakan Uang Jaminan Langganan (UJL),” kata Manajer Senior Komunikasi Korporat PT PLN Bambang Dwiyanto dalam keterangan tertulisnya, Minggu (28/7). Menurut Bambang, Pelanggan listrik pintar yang melakukan tambah daya hanya perlu membeli token (pulsa) awal minimal Rp 5.000. Sedangkan bagi pelanggan pasca bayar dikenakan UJL yang besarnya sesuai tarif yang berlaku di daya baru sesuai kenaikan. “Promosi tambah daya gratis biaya penyambungan ini dilakukan dalam rangka menyambut Idul Fitri 1434 Hijriyah, tahun 2013 Masehi. PLN mempertimbangkan aspek kenyamanan saat keluarga dan masyarakat bersilaturahmi merayakan lebaran. Sehingga PLN memberi kesempatan berupa bebas biaya penyambungan bagi pelanggan yang ingin menambah daya listrik bila merasa kebutuhan listriknya meningkat,” ungkapnya. Untuk mendaftar tambah daya tidak perlu datang ke kantor PLN. Pelanggan cukup menghubungi call center PLN lewat telepon di nomor 123 (melalui telepon tetap) atau (kode area)123 (melalui seluler). Disamping itu juga bisa mendaftar dengan cara online melalui website www.pln.co.id. Dengan demikian, diharapkan pelanggan semakin merasakan kemudahan, kecepatan dan kenyamanan dalan berurusan dengan PLN. “PLN sendiri berharap, layanan tambah daya gratis ini benar-benar dimanfaatkan sebaik mungkin oleh semakin banyak pelanggan sehingga mereka dapat menggunakan listrik dengan lebih nyaman,” tandasnya. (dtc/fia)

Santika Kejar Profit dari Paket Buka Puasa MALANG – Bulan Ramadan tampak menjadi ajang kreativitas bagi hotel berbintang untuk memberikan penawaran kepada calon tamunya. Salah satunya, Hotel Santika Premiere Malang, yang menawarkan buffet berbuka puasa dan sahur dengan berbagai macam menu yang disediakan. Arif Setiadi, Food and Beverage Manager Hotel Santika Premiere Malang menuturkan, bahwa di bulan Ramadan ini, dengan harga Rp 80 ribu, setiap tamu hotel maupun yang khusus datang untuk berbuka puasa, bisa menikmati setiap menu yang ada. “Buffet seharga Rp 80 ribu untuk berbuka, dan Rp 85 ribu jika menginginkan sahur dengan cita rasa Hotel Santika,” tuturnya. Menurut Arif, beragam menu main course mulai dari tradisional, oriental hingga western bisa dinikmati setiap harinya. Begitu pula dengan pilihan takjil yang manis untuk mengawali dahaga dan lapar seharian, serta dessert lengkap dalam penyajian. Menu tradisional yang ada seperti soto bebek, soto empal dan tengkleng kambing. Sementara main course lain

STENLY REHARDSON/ MALANG POST

NIKMAT: Tamu asing menikmati paket berbuka puasa di Hotel Santika.

seperti nasi goreng oriental, bandeng bakar, sup daging dan kacang merah, ayam bakar kecap, brongkosan Bali atau cumi goreng pedas tersedia. Tidak lupa masakan rumahan seperti bakwan, tempe, dan perkedel yang menurut Arif

juga kerap diburu oleh tamunya. “Menu tradisional dan rumahan, ternyata menarik minat yang berbuka puasa. Baik dari orang lokal Malang maupun tamu asing. Untuk menu tradisional, setiap hari berganti, dan

menjadi favorit pula,” beber pria asal Jakarta ini. Pada bagian takjil, mulai dari kurma, pudding, brownies, hingga es buah tersedia. Masih ada pula kolak, singkong manis, serta takjil bernuansa Arabian muhalabi dari bahan tepung sagu dan susu. Bisa pula memilih salad buah atau sayuran. “Semua menu tadi hanya satu kali bayar dalam satu paket. Masih ada yang menggiurkan lagi, bila datang 6 orang, cukup membayar 5 saja. Anak-anak di bawah 5 tahun, tidak masuk hitungan alias free,” urai dia panjang lebar. Kemudian Arif melanjutkan, bahwa buffet Ramadan ini, setiap harinya menyiapkan sekitar 150 pack untuk berbuka. Tetapi kecenderungannya, di atas itu, karena setiap harinya pasti ada grup atau instansi yang datang rombongan. Padahal, awalnya hanya menarget 50 paket per harinya. “Ternyata antusiasme pengunjung bagus, sebenarnya di luar perkiraan. Apa lagi memasuki minggu kedua Ramadan, dan hasilnya naik drastis dibanding tahun lalu yang rata-rata 40 pack per hari,” pungkasnya. (ley/fia)

ISTIMEWA

TEGANGAN TINGGI: Karyawan PLN sedang melakukan perawatan jaringan listrik.

Usai Lebaran, Harga LPG 12 Kg Naik JAKARTA - Keinginan PT Pertamina (Persero) menaikkan harga elpiji 12 Kg selama beberapa tahun terakhir selalu tertunda dengan berbagai alasan. Kali ini, usai lebaran rencana kenaikan elpiji 12 Kg nampaknya sudah tak bisa terbendung. Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Ka ren Agus tiawan me ng ung kap kan ISTIMEWA

DISTRIBUSI: Petugas menaikkan tabung-tabung LPG 12 kg ke dalam truk untuk disalurkan ke agen-agen penjual.

pihaknya akan menaikkan harga gas elpiji 12 Kg setelah Lebaran dengan rentang kenaikan 10 persen hingga 20 persen. “Kami rencanakan kenaikan harga gas elpiji untuk 12 Kg bisa naik 10-20 persen,” ujar Karen ketika ditemui di SPBU MT Haryono, Minggu (28/7).Rencana itu kata Karen akan dilakukan setelah lebaran tahun ini. “Rencananya setelah lebaran ini, nantinya bisa juga agar tidak terlalu memberatkan kenaikannya dilakukan secara bertahap,” tandasnya. Seperti diketahui PT Pertamina harus menelan kerugian cukup besar ketika harus menjual gas elpiji 12 Kg. Pasalnya

dalam setiap kilonya Pertamina menelan kerugian hingga Rp 5.000 per Kg, atau merupakan subsidi yang diberikan langsung oleh Pertamina bukan oleh Negara. PT Pertamina s memperkirakan tahun ini menderita kerugian Rp 5 triliun dari bisnis penjualan gas elpiji 12 Kg. Apalagi Pertamina mengklaim gas elpiji 12 Kg ini lebih banyak dinikmati oleh golongan orang mampu dan kaya, industri, restoran yang seharusnya tidak perlu mendapatkan subsidi apalagi disubsidi oleh Pertamina, apalagi perseroan dituntut mendapat keuntungan. (dtc/fia)

Garuda Indonesia

Siapkan 15.354 Tambahan Tempat Duduk JAKARTA- Jelang liburan hari Raya Idul Fitri 1434 H, Maskapai penerbangan Garuda Indonesia akan menyiapkan 15.354 tambahan tempat duduk atau sheet dalam 88 penerbangan untuk antisipasi lonjakan penumpang. Vice President Corporate Communication PT Garuda Indonesia (Persero), Pujobroto menyatakan, dalam lebaran, itu yang disiapkan periode H-7 hingga H+7. Kalau pada tahun 2012, periode H-7 hingga H+7, Garuda menyediakan tempat duduk 922.004 sheets. “Tahun 2013 ini dengan jumlah pesawat yang meningkat, ketersediaan tempat duduk meningkat menjadi 1.146.000 sheets. Jadi sebetulnya, itu terjadi peningkatan sebesar

24 persen,” ujar Pujobroto di Jakarta, akhir pekan kemarin. Pujo menyatakan akan ada kenaikan harga tiket sebesar 10-15 persen. Namun, ia menyarankan agar calon penumpang untuk membeli tiket jauh sebelum keberangkatan agar dimaksudkan mendapat harga murah. “Kalau pembelian dilakukan jauh hari, kesempatan mendapatkan yang lebih murah terbuka,” tuturnya. Dirinya juga memastikan Garuda Indonesia akan fleksibel untuk menambah jadwal penerbangan jika memang diperlukan. “Kalau itu terjadi, kita akan menyiapkan tambahan, sesuai demand atau peningkatan yang ada,” terangnya. (dk/mar) REDAKTUR: SHUVIA RAHMA, LAYOUTER: OLIS


Movie Quotes

Ubi Bikin Awet Muda

“Life moves pretty fast. If you don’t stop and look around once in a while, you could miss it.” from Ferris Bueller’s Day Off (1986)

6

Ubi menjadi salah satu makanan yang bisa membuat Anda awet muda. Warna oranye yang ada pada ubi berasal dari betakaroten, senyawa yang mampu menjaga kesimbangan pH kulit. Betakaroten juga dapat membantu melawan kulit kering, dan mempercepat regenerasi kulit. Keduanya menghasilkan kulit yang lebih lembut dan tampak muda.

7

SENIN, 29 JULI 2013 TEKS: RAUDHA/UNIV. BRAWIJAYA

INTERNETKU

Jangan Biarkan Anak MENONTON TV SENDIRI

Kunci Jawabanku Di jaman era globalisasi kayak sekarang, teknologi emang merajai banget deh sobat M-Teens. Apalagi semenjak adanya internet yang bisa memenuhi semua kein-ginta-huan dan kebutuhan kita. Jadi rugi banget deh kalau jaman sekarang itu gaptek atau gagap teknologi sama yang namanya internet. Itu juga sama yang di alami oleh Marie Yong Francine Frederika Tambayong dari SMPK Santa Maria 1 Malang. Dara kelahiran Malang, 22 September 1999 ini mengaku bahwa dirinya sering banget berseluncur di dunia maya. “Di rumahku ada koneksi internet, jadi gampang banget deh ngakses dunia maya kapan pun, lagian aku kan juga nggak mau dibilang gaptek gara-gara nggak pernah buka internet kan.” ungkap dara yang cantik ini. Di samping itu, Marie begitu ia akrab disapa lebih sering di depan komputer sambil internetan daripada berlama-lama berkutat dengan buku pelajaran. “Nggak tahu kenapa, aku kalau bosen selalu main internet, meskipun cuma buka Facebook atau Twitter rasa bosenku bisa ilang loh,” ujar dia. Marie menambahkan, dalam sehari, doi bisa berada di depan komputer minimal tiga jam,namun, durasi tersebut nggak langsung dihabiskan sekali periode. Biasanya surfing di internet dilakukan Marie disela-sela aktifitas lain.

TEXT: MERLINDA ALIEFIYANI (UNIV. BRAWIJAYA) FOTO: RAHMATULLAH HANGGA (UNIV. BRAWIJAYA) MODEL: LALU NANDA SEPTIAN ABDURRAHMAN (SMA BRAWIJAYA SMART SCHOOL)

SOBAT M-TEENS

Wawasan Lebih Luas SOBAT M-Teens yang satu ini lebih suka internetan daripada baca buku pelajaran. Emang sih ini jamannya teknologi dan wajar saja kalau sebagian besar sobat M-Teens memilih searching di internet atau istilah lainnya Googling buat dapetin semua informasi seAnita Putri Purnamasari, putar pelajarannya di SMKN 2 Malang sekolah. Sampaisampai sekarang ada yang e-book, jadi bisa mempermudah anak remaja yang nggak suka banget ngeliat buku. Itu semua sama halnya dengan Anita, cewek kelas XI ini juga suka internetan. “Aku lebih suka internetan, soalnya kalau internetan itu wawasannya lebih luas, sedangkan kalau baca buku pelajaran itu ngebosenin, soalnya kan cuma gitu-gitu aja isinya yang dipelajari. Lagian kan kalau di sekolah juga udah dibahas materi yang ada di buku itu.” Kata Anita. Menurut dia sih buku pelajaran itu bikin bosen pikirannya, bukannya malah masuk semua materinya, tapi malah bosen banget kalau di rumah yang dibuka itu buku pelajaran sekolah. “Kalau di rumah biasanya aku juga belajar kok, tapi cuma 1 jam aja habis magrib sampai isya’, soalnya lebih banyak internetannya sih,” katanya sembari terkekeh. Cewek yang alergi sama musik dangdut ini juga mengungkapkan apa aja yang dia lakukan waktu menggunakan internet. Biasanya doi searching mengenai seputar objek wisata di kota Malang sama yang ada di Indonesia. Selain itu, Anita juga sering mencari informasi mengenai ciri khas masing-masing daerah yang berhubungan sama pariwisata. “Kadang-kadang aku juga buka seputar idola ku yaitu One Direction. Tapi masih banyak lagi kok, tentunya gak lupa buat buka jejaring sosial juga sih,” imbuhnya. Cewek berzodiak pisces ini juga menuturkan pengalamannya main internet kalau lagi mau ulangan di sekolah. “ Aku salah satu anak yang jarang banget belajar kalau mau ulangan, biasanya sih aku cuma buku bentar aja, tapi kalau orangtuaku tahu aku besok mau ada ulangan, pasti HP ku disita sama mereka. Jadinya gak bisa internetan deh,” katanya. Dara cantik yang suka minum jus mangga ini punya prestasi yang membanggakan sekolahnya juga loh. Ia pernah meraih juara harapan 1 dalam lomba bahasa Inggris selain itu dia juga pernah masuk 10 besar olimpiade matematika. Anita juga membagi kiat-kiatnya biar bisa berhasil. “Gampang kok sebenernya, yang paling penting itu doa dan usaha, jangan mudah menyerah, terus mencoba, kalau kalah jangan malu dan harus terus belajar dari kesalahan sebelumnya,” ungkap dia. (*/fia)

DI JAMAN serba teknologi kayak gini emang nggak bisa dipungkiri deh kalau hampir semua sobat M-Teens suka banget sama yang namanya internetan, apalagi nge’game online atau sekadar menjelajah jejaring sosial kayak facebook atau twitter. Tapi masih ada juga loh sobat M-Teens yang lebih memilih baca buku pelajaran buat urusan di sekolah. Salah satu sobat MTeens yang lebih memilih buku pelajaran dibanding internet adalah Bayu Satriani Anggara dari SMKN 4 Malang, ia mengaku kalau membaca buku itu lebih cepat dan mudah dimengerti. “Sebenarnya tergantung pembahasannya kalau di buku nggak ada yah terkadang buka internet, tapi lebih suka baca di buku langsung sih, soalnya lebih cepet dan nggak ribet nyari-nyarinya,” akunya. Sobat M-Teens yang suka banget minum teh susu ini juga mengungkapkan alasannya yang rinci. Buku, selain dinilai lebih efisien dan mudah dipahami, juga dianggap sebagai sumber yang terpercaya ketimbang internet. “Belajar lewat buku itu sumbernya lebih bisa dipercaya dan informasi yang aku dapatkan itu lebih jelas dibanding lewat internet,” ungkap cowok bergolongan darah O itu.

Minat Baca Siswa Kurang

Dr. Abu Bakar (Guru Kimia, SMAN 4 Malang)

ungkapnya bersemangat. Cowok penyuka film Transformer ini mengaku bahwa biasanya mencari tugas sekolah lewat internet. Wikipedia, menjadi salah sau situs yang menjadi jujugan Dedy untuk menambah informasi mengenai tugas yang diberikan oleh guru. “Banyak yang bisa akses lewat internet, nggak hanya jejaring sosial aja, kita kan masih bisa buka Google atau Wikipedia buat bantu kita nyelesein tugas sekolah. Itu sih buat nambah-nambah pengetahuan kita juga seputar pelajaran di sekolah. Cowok penyuka nasi goreng ini menambahkan, kegiatan paling sering dilakukan saat di depan komputer adalah bermain game online. Dedy mengatakan, berburu informasi seputar tugas sekolah hanya dilakukan saat ada tugas yang diberikan oleh guru. “Kalau nggak ada, ya aku main game online, biar pikiran nggak bosen dan nggak pusing karena urusan tugas terus,” bocornya. (*/fia)

Buku Pelajaran Lebih Terpercaya

KATA GURU

“DI WILAYAH sekitar sekolah yang saya lihat belakangan ini, tidak banyak siswa yang mengakses internet untuk keperluan sekolah, misalnya mendownload buku BSE atau biasanya yang disebut buku wajib dari pemerintah, yang saya ketahui hanya sekitar 5 persen saja. Lebih banyak yang mengakses internet untuk kebutuhan yang lain tentunya. Saya sendiri juga menyadari bahwa minat baca siswa sekarang ini sangat kurang, biasanya siswa hanya membaca buku pelajaran yang dipegang oleh gurunya saja dan jarang yang mencari buku lain untuk rujukan.” (*/fia)

Selain rajin menyambangi Social Media (socmed), Marie juga kerap memanfaatkan koneksi internet untuk membantu tugas-tugas yang diberikan oleh guru. Baginya, dunia virtual bisa memberinya wawasan yang lebih luas dan mudah dipahami ketimbang membaca buku pelajaran. “Biasanya aku membaca buk pelajaran kalau mau ada ulangan soalnya lebih cepat paham dan efisien, tapi kalau buat tugas sih lebih enakan buka internet soalnya apa yang mau di dapetin lebih luas dan bisa buat nambah wawasan juga kan.” Jelas cewek yang masih duduk dibangku kelas 8 ini. Hal ini juga dialami oleh Dedy Setiawan dari SMKN 1 Singosari. Ia juga lebih memilih internetan daripada baca buku pelajaran. Alasannya, karena internet memberinya pengetahuan yang tidak terbatas. “Kalau buku, informasinya kan terbatas ya, nah di internet jauh lebih luas karena sumber informasinya sangat beragam,”

Update Model Sepatu Terbaru REZA SAPUTRA (SMKN 1 SINGOSARI)

“Nggak usah ditanya deh kayaknya, karena jawabanku jelas internetan, soalnya di internetan kan udah ada semuanya, selain itu aku juga bisa browsing buat nyari model-model sepatu. Jejaring sosial itu pasti, tapi yang paling penting itu aku harus up-to-date sama model-model sepatu jaman sekarang, jadi gak mau ketinggalan deh, makanya internet itu penting banget buat aku.” (*/fia)

Buka Buku Bikin Bosen DICKO ABDULLAH PANGESTU (SMA ISLAM MALANG)

“Yang jelas lebih enak internetan, soalnya bisa dengan gampang nyari sesuatu yang pengen kita tahu lewat internet. Bisa juga nemuin temen-temen baru di jejaring sosial, selain itu aku kan nggak mau dibilang gaptek sama temen-temenku. Kalau buka buku itu sih bikin bosen banget, nggak ada sensasinya sama sekali, udah berat lagi bawabawanya. Merepotkan dan membosankan deh.” (*/fia)

Bayu menambahkan, dari sekian banyak buku pelajaran koleksinya, Matematika dan Bahasa Inggris jadi santapan sehari-hari. Alasannya cukup simple, doi merasa belum bisa menguasai dua pelajaran tersebut. “soalnya aku gak terlalu bisa sama dua pelajarannya itu makanya buku pelajaran itu harus sering aku baca. Hehehe,” ucapnya sembari terkekeh. Bayu pun cuek jika label gaptek nyasar ke dirinya. Sebab, kenyataannya memang seperti itu, apalagi buku menawarkan keuntungan lain seperti lebih murah karena bisa pinjam ke sekolah. “Boleh aja aku dibilang gaptek, tapi emang kayak gitu kok kenyataannya, kan kalau buku itu gak susah ngaksesnya jadi bisa kapan aja dan dimana aja. Lebih murah lagi, kan dapet dari sekolah. Kalau internet, kita harus bayar lagi atau seenggaknya harus paketan dulu biar lebih murah biayanya. Kurang efisien deh kalau menurutku,” ungkap penyuka sate ayam ini. (*/fia)

Buka e-book Bahasa Jepang ISTNAINI MASRURO (SMAN 4 MALANG)

“Aku suka sih baca buku pelajaran, tapi kalau ada PR aja. Buku yang sering aku baca sih bahasa Jepang, soalnya aku dari jurusan bahasa dan teknik menulisnya itu unik banget. Nggak bisa dipungkiri juga sih aku lebih sering internetan, soalnya di internet aku bisa download e-book bahasa jepang yang dianjurkan oleh guruku. Terus terkadang ada juga tugastugas dari e-book itu, misalnya kayak nyusun bentuk-bentuk tulisan Jepang, kan lebih mudah kalau dari internet. (*/fia)

SAAT ini, televisi merupakan media massa elektronik yang mampu meyebarkan berita secara cepat melalui programprogram acara dalam jumlah yang tak terhingga dan pada waktu yang bersamaan. Di satu sisi, televisi memang bisa menjadi sarana sebagai media informasi, hiburan, bahkan bisa sebagai kemajuan kehidupan. Namun di sisi lain, ternyata televisi dapat mempengaruhi sikap, pola pikir, perilaku seorang anak. Pembentukan karakter atau mental seorang anak berawal dari rumah. Karena hampir di setiap rumah juga ada televisi, sehingga mau tidak mau tayangan televisi ikut menjadi salah satu kontributor pembentukan karakter atau mental anak. Apapun isi siarannya, televisi merupakan suatu media, yang mempunyai pengaruh tersendiri pada anak. Psikolog, Silvia Hesnatari, S.Psi., M.Psi., mengungkapkan bahwa televisi adalah media yang mampu mempengaruhi anak-anak bahkan sejak mereka bayi sekalipun. Melalui televisi, menurut Silvia, anak-anak bisa mendapatkan berbagai hal, mulai dari meniru kata-kata, mengenal warna, benda, gerakan, musikalitas, ritme dan lain sebagainya. “Anak-anak menyukai tayangan televisi karena di dalamnya terdapat banyak sekali unsur. Ada tema dan pesan, kaya akan gambar dan warna, tampilan kata-kata, gerakan visual dan adegan-adegan yang menghibur,” ungkapnya. Tayangan televisi dapat menjadi bagian

dari lingkungan belajar yang dibangun oleh orang tua di rumah. Tentu saja itu hanya terjadi bila ada peran aktif dari orang tua dalam mendampingi anak menonton televisi. Namun, sepertinya banyak orang tua yang mengabaikan hal yang satu ini. Televisi sengaja dijadikan sebagai pengalih perhatian untuk sang anak, tanpa peduli pada program acara apa yang sedang ditayangkan. “Banyak orang tua jaman sekarang yang kurang peduli dengan tontonan anak. Yang penting si anak duduk manis di depan televisi, sementara ayah atau ibunya bisa leluasa melakukan pekerjaan lain. Padahal sebenarnya ini tidak baik untuk perkembangan anak,” tutur Silvia. Psikolog lulusan Universitas Muhamaddiyah Malang ini juga menjelaskan bahwa ketika menonton televisi, anakanak akan lebih bersifat pasif. Mereka akan menyerap semua yang mereka tangkap. Itulah sebabnya seringkali anakanak terhanyut dalam adegan-adegan tayangan yang ada di televisi, bahkan sampai pada tahap meniru dan mengikuti. “Anak itu adalah peniru nomor satu. Mereka belum punya filter untuk memilah mana yang benar dan yang salah. Terbukti sekarang banyak kasus dimana anak jadi korban, karena meniru adegan-adegan berbahaya yang dia lihat di televisi,” tambahnya. Tidak hanya sebatas meniru dari tindakan atau perbuatan, bahasa verbal anak pun dipengaruhi dari apa yang dia

tonton. Ketika berbicara, menurut Silvia, anak akan menggunakan bahasa atau kalimat yang pernah atau sering ia dengarkan di televisi. “Kalau bahasanya bagus ya tidak masalah. Tapi kalau bahasanya tidak sopan, ini pasti mempengaruhi karakter anak. Bisa jadi si anak bicaranya jadi kasar,” ujar wanita berjilbab ini. Besarnya pengaruh tayangan televisi yang ditonton anak, menurut Silvia, membuat para orang tua harus ekstra hatihati dalam memilih tayangan apa yang boleh dan tidak boleh ditonton oleh anakanak. Film yang ideal untuk anak-anak adalah yang bisa membantu mereka untuk bisa mengembangkan fungsi berpikir, menganalisa situasi, dan memecahkan masalah dapat dijadikan sebagai pilihan. “Walaupun tidak bisa dipungkiri bahwa mencari film yang mendidik untuk anak itu sangat sulit. Kartun-kartun sekarang saja banyak yang mengandung unsur kekerasan dan ketidaksopanan. Mungkin ini juga jadi PR untuk orangorang di media televisi supaya mereka bisa bikin tontonan sehat untuk anak”, beber Silvia. Selanjutnya Silvia pun menjelaskan bahwa normalnya anak-anak hanya boleh menonton televisi maksimal 2 jam setiap harinya. Setelah itu, ia berpendapat bahwa selain menonton televisi, masih banyak kegiatan bersifat aktif yang bisa dilakukan anak di rumah seperti menggambar, mewarnai, prakarya, atau membaca. (*/fia)

Beri Buah Hati Kegiatan Lain TELEVISI memang menjadi sumber informasi utama di era ini. Berbagai macam program acara tematik tertentu tersedia di ‘kotak ajaib’ ini, mulai dari berita, komedi, musik, pendidikan, kesehatan, sampai pada hiburan. Banyak informasi yang bisa kita temukan di dalamnya. Tapi khusus untuk anak-anak, tentu saja tidak semua program acara tersebut pantas untuk ditonton. Dwi Arinda, ibu rumah tangga yang satu ini mengaku sangat selektif memilihkan acara televisi apa saja yang bisa ditonton oleh putranya, Muhammad Iqbal yang sedang duduk di bangku kelas 5 SD. Kepada Familia Malang Post, Dwi mengungkapkan bahwa ia lebih mendukung Iqbal untuk aktif di kegiatan eksul yang tersedia di sekolahnya. “Saya suruh Iqbal buat aktif di ekskul sekolah. Kebetulan dia juga suka sama olah raga, jadinya dia ikut ekskul sepak bola. Kegiatan-kegiatan non-akademik itu menurut saya lebih bermanfaat daripada dia di rumah cuma nonton tv,” ujarnya. Selain itu, Dwi juga mengaku bahwa ia mengatur jadwal kapan Iqbal menonton televisi dan apa yang ia tonton. Hal ini ia lakukan agar Iqbal

&

SHOW SELEBRITI

tidak terlalu candu untuk menonton televisi dan meminimalisir efek negatif yang tidak sengaja ditangkap Iqbal ketika menonton. “Kalau hari biasa, Iqbal cuma saya bolehin nonton dari jam 4 sore sampai sebelum magrib. Itu juga saya nemenin dia nonton. Kalau ada tayangan-tayangan yang nggak bener, saya langsung kasih tahu dia. Mana yang boleh ditiru, mana yang nggak boleh,” jelas wanita berusia 34 tahun ini. Dwi pun berpendapat bahwa anakanak tidak sepenuhnya dilarang menonton televisi. Hanya saja waktu dan jenis tontonannya yang harus dikontrol oleh orang tua. “Kasihan anaknya juga kalau nggak dibolehin sama sekali. Kalau hari Minggu, saya bolehin dia nonton dari pagi. Tapi tetep nggak boleh sampai bikin lupa waktu,” tambahnya. Berbeda dengan Erna Sulistiawati, ibu rumah tangga yang juga bekerja sebagai pegawai negeri sipil ini mengaku sengaja memilih program-program dari tv channel asing yang telah dialihbahasakan ke bahasa Indonesia untuk ditonton sang buah hati. Menurut Erna, sulit sekali menemukan konten buatan Indonesia yang

SHOW & SELEBRITI

masuk ke dalam kategori mendidik untuk putrinya, Syalwa Meilina yang masih duduk di bangku TK. “Beberapa program yang katanya untuk anak kecil yang pernah saya liat di TV lokal, malah dipenuhi oleh adegan kekerasan dan mistis yang sangat tidak pantas disaksikan anak-anak. Makanya untuk amannya, selama saya tidak ada di rumah, saya larang pengasuh Syalwa untuk menyalakan televisi lokal. Saya takut berbagai program yang sebenarnya bukan ditujukan untuk anak-anak, seperti sinetron, bisa tidak sengaja ‘tertangkap’ oleh Syalwa”, papar Erna. Untuk mengalihkan perhatian Syalwa dari menonton televisi saat berada di rumah, Erna mengarahkan Syalwa untuk melakukan kegiatan lain seperti menggambar, mewarnai, ataupun membaca. Tidak hanya itu, Syalwa pun mengikuti les piano 2x seminggu. “Dari kecil emang udah saya arahin dia ke kegiatan-kegiatan seperti itu. Supaya dia di rumah ada kesibukan. Biasanya anak-anak yang suka nonton TV itu karena mereka nggak ada kegiatan. Jadi larinya ya ke nonton TV”, ujar wanita yang tinggal di Griya Santa ini. (*/fia)

SHOW & SELEBRITI

SHOW & SELEBRITI

SHOW & SELEBRITI

SHOW & SELEBRITI

SHOW & SELEBRITI

SHOW & SELEBRITI

SHOW & SELEBRITI

Judika - Duma Riris

Tommy Kurniawan

Dapat Kado Spesial dari Anne Avantie

Pertengahan Ramadan Makin Banyak Godaan

TENTUNYA tak sedikit dana yang diperlukan untuk menggelar sebuah pernikahan. Begitu juga dengan pasangan Judika dan Duma Riris yang tengah mempersiapkan baju yang akan mereka kenakan nantinya. Namun sambil malu-malu

Judika enggan menyebutkan biaya yang dikeluarkan untuk seragam pernikahannya. Seraya berkelakar ia hanya mengatakan kalau biaya pernikahannya setara dengan 2-3 kali job manggung. “Secara nilai enggak ada yang murah. Ya mungkin dua-

tiga kali saya manggung,” canda Judika saat ditemui Grand Indonesia. Judika mengaku mendapat harga yang special dari dua desainer yang merancang busana mereka. Semisal, Duma yang memiliki kedekatan pribadi dengan Anne Avantie. Bahkan, busana rancangannya itu diberikan sebagai kado special oleh dari Avantie. “Bunda enggak kasih apa-apa kecuali kado, dan ini kadonya “ ungkap Avantie. Judika dan Duma memesan dua buah baju yang akan dikenakan pada pemberkatan. Judika menggunakan baju berwarna putih dan dipadu padan dengan warna ungu. Sedangkan resepsi, merakan mengusung tema Rock Glamor dengan didominasi warna hitam. (kpl/fia)

MEMASUKI pertengahan bulan suci Ramadan, Tommy Kurniawan mengaku tidak mencapai target. Memang, selama menjalankan ibadah puasa, bapak dua anak tersebut memiliki target harus melaksanakan ibadah mulai dari puasa, tarawih, khatam Al Quran dan ibadahibadah sunah lainnya. Namun, akibat terlalu lelah menjalankan aktifitasnya, Tommy terpaksa harus meninggalkan beberapa ibadah yang menjadi target itu. “Alhamdulillah lancar, cuma ada yang nggak target nih, tarawihnya masih bolong dua. Alasannya ketiduran, kecapekan, yah. Kan sampe rumah udah capek banget. Gitu tuh kalau salat ditunda-tunda jadi bablas. Akhirnya bangun pun jam 4. Udah gak sahur juga dah, mepet-mepet,” ungkap Caleg PKB itu belum lama ini. Memang memasuki pertengahan puasa, menurut Tommy banyak godaan yang dirasakan. Tapi dirinya bertekad untuk tidak lagi melewatkan beberapa ibadah yang sempat terlewat sebelumnya. “Tapi yah begini godaannya makin ke

sini ada aja godaan-godaan yang gitu. Tapi saya sudah Istighfar. Mudah-mudahan

berikutnya nggak ada yang bolong lagi deh,” pungkasnya berjanji. (kpl/fia) REDAKTUR : SHUVIA RAHMA, LAYOUTER : ABDEE


8

SENIN, 29 JULI 2013

KLASEMEN ISL PAPAN ATAS 1. PERSIPURA 2. AREMA 3. SRIWIJAYA FC 4. PERSIB 5. MITRA KUKAR 6. BARITO PUTERA

29 28 30 29 28 30

21 17 17 16 15 14

7 5 5 7 6 7

1 6 8 5 7 9

72-17 59-25 50-46 64-35 43-36 47-35

70 56 56 55 51 49

PAPAN TENGAH 7. PERSIRAM 8. PERSISAM 9. GRESIK UNITED 10. PERSEPAM 11. PERSELA 12. PERSIJA

30 28 28 30 31 29

10 11 10 7 8 10

11 8 7 7 11 5

9 9 11 13 12 14

38-33 43-39 35-39 36-45 51-45 35-38

41 41 37 37 35 35

PAPAN BAWAH 13. PERSIBA 14. PERSITA 15. PERSIWA

29 29 29

8 7 9

8 10 3

13 13 17

34-42 28-44 29-47

32 31 30

ZONA DEGRADASI 16. PELITA BANDUNG 17. PERSIDAFON 18. PSPS

27 29 30

5 6 4

11 5 5

11 18 21

34-45 30-57 23-83

26 23 17

JADWAL PERTANDINGAN

GUEST GESANG/MALANG POST

LATIHAN: Pemain Arema Christian Gonzales jadi rebutan foto bareng oleh Aremania Borneo, kemarin.

Matangkan di Latihan Akhir SAMARINDA – Arema Indonesia mematangkan latihan terakhirnya jelang pertandingan lawan Mitra Kukar Kutai Kartanegara, malam ini (29/7). Latihan pamungkas ini digelar di Stadion Aji Imbut, sore kemarin. Selain melakukan uji lapangan, Rahmad Darmawan (RD) juga memanfaatkan momen ini untuk memantapkan formasi dan strategi.

“Tadi kita latihan taktik bagaimana bertahan dengan kuat dan tidak memberi celah kepada lawan, sebelum akhirnya melakukan serangan balik secepat mungkin,” ungkap RD kepada Malang Post kemarin. Kombinasi pertahanan solid dan kecepatan dalam menyerang menjadi materi kunci dalam latihan tersebut. Demi menyukseskan latihan

Guardiola Juga Manusia DORTMUND-Dengan catatan sempurna di pramusim dan sentuhan pelatih top Pep Guardiola, hampir semua pihak mengunggulkan Bayern Muenchen bakal memenangi DFL-Supercup atau Piala Super Jerman kemarin dini hari WIB (28/7). Tapi, kenyataan memang tidak seindah prediksi. Dalam laga yang berlangsung di Signal Iduna Park, Bayern harus mengakui keunggulan rival utamanya, Borussia Dortmund, dengan skor 2-4. Dortmund pun meraih gelar kelimanya di Piala Super Jerman sekaligus menyamai catatan Bayern sebagai klub tersukses. Hasil itu seakan menjadi revans Die Borussen “ sebutan Dortmund - atas kekalahan 1-2 dari Bayern dalam final Liga Champions di Stadion Wembley (25/5). Hasil itu sekaligus menjadi kekalahan pertama Guardiola sebagai pelatih Bayern. Sebelum laga kemarin, Guardiola berhasil membawa Di Roten “ julukan Bayern menyapu bersih sembilan laga di pramusim (plus menjaringkan 61 gol dan hanya kebobolan tiga gol). Eks pelatih Barcelona itu pun seperti mendapat pelajaran berharga atas kegagalan di Piala Super Jerman.

Yakni, Bayern bukan mesin yang terus-menerus menang dan dirinya juga manusia. “Saya tidak berada di sini untuk menganalisa tim mana yang bermain lebih baik. Overall, saya bahagia dengan performa kami hari ini (kemarin, Red). Kami bermain sangat baik,” kata Guardiola dalam sesi konferensi pers seusai laga seperti dilansir di situs resmi klub. Guardiola menilai kekalahan dari Dortmund hanya ketidakberuntungan. “Kami kalah 2-4, tapi saya tidak merasa Dortmund lebih baik dari kami. Inilah sepak bola,” imbuh pelatih 42 tahun itu. Tanpa Franck Ribery, Manuel Neuer, dan Mario Goetze (semuanya cedera), Bayern sudah kebobolan saat laga baru berjalan enam menit. Marco Reus membuka skor memanfaatkan kekurangsigapan kiper cadangan Bayern Tom Starke. Butuh waktu 48 menit berselang atau pada menit ke-54 bagi Bayern untuk menyeimbangkan kedudukan melalui Arjen Robben. Tapi, dua menit kemudian, Dortmund berbalik unggul 2-1 setelah defender Bayern Daniel van Buyten membobol gawang sendiri. (dns/jpnn/jon)

Tiga Rumus Kemenangan Kayamba Sambungan dari Halaman 12

Selain kepintaran melakukan strategi, berani bermain keras juga jadi syarat Kayamba andai Arema mengharapkan kemenangan. Meskipun bermain di kandang lawan, Singo Edan harus menunjukkan keedanannya. Berani berduel, tidak loyo dan mau bekerja keras adalah syarat bermain maksimal di Tenggarong. ”Lalu, setelah pandai menyerap instruksi pelatih dan mau bekerja keras, kita juga harus kompak dalam tim. Dengan tiga hal itu, minimal kita bisa mengimbangi Mitra Kukar di kandangnya. Tapi, imbang saja tentu tak cukup. Kami ingin menang, ”ungkap pesepakbola yang dijuluki singa tua oleh para fans itu. ”Sebelum kita masuk lapangan,

kedua tim sama-sama dalam posisi nol nol. Tapi laga malam besok memang penting bagi kita, itu kesempatan kita jaga posisi runner up dan tidak disusul Persib atau Sriwijaya,” tutur Kayamba. Hanya saja, pemain berusia 40 tahun itu tetap mewaspadai penggawa Mitra Kukar yang berpotensi memanfaatkan kelengahan Arema. Menurut Kayamba, ada beberapa pemain yang cukup mampu merusak harmonisasi permainan Arema. Salah satunya adalah Esteban Herrera. ”Saya sebenarnya tidak suka komentar soal pemain lain. Tapi, kalau soal Esteban, dia pemain yang punya insting gol dan seorang pekerja keras, dia berbahaya,” tutup Kayamba.(gue/fin/jon)

ini, RD menempatkan defender dan gelandang yang kuat dalam bertahan, seperti Thierry Gathuessi, Purwaka Yudhi, Egi Melgiansyah dan I Gede Sukadana sebagai benteng. Lalu, pemain cepat yang mampu melakukan penetrasi, yakni Sunarto hingga Alberto Goncalves ditempatkan di posisi sayap. “Kunci dari counter attack adalah pertahanan solid,

kesabaran dan kecepatan dalam penyerangan. Dengan konsisten melakukan tersebut, sebuah serangan balik memiliki probabilitas kesuksesan yang tinggi,” ungkap pelatih berlisensi A AFC tersebut. Counter attack memang jadi materi latihan yang tak hentihentinya diberikan pada Keith Kayamba Gumbs dkk. Hal itu tak lepas dari persiapan

serta perencanaan strategi lawan Mitra Kukar malam ini. Namun, RD tak bisa berlamalama memaksimalkan materi latihan counter attack. Karena, Arema hanya memiliki waktu maksimal satu jam lebih sedikit untuk mencoba lapangan. Penjagaan kondisi fisik dalam puasa menjadi alasan utama RD tak bisa memperpanjang latihan.(gue/fin)

MENINGGAL DUNIA: Pemain Pelita Bandung Raya Camara Sekou (kiri) meninggal dunia akibat serangan jantung, kemarin.

Camara Meninggal Dunia BANDUNG - Ditengah ingar bingar kedatangan klub-klub besar Eropa Ke Indonesia, berita duka menyelimuti sepak bola tanah air. Pemain asing Pelita bandung Raya (PBR), Camara Sekou, meninggal dunia setelah mendapat serangan jantung saat menjalani latihan di Stadion Siliwangi, Bandung, Sabtu (27/7) malam lalu. Direktur PT Kreasi Performa Pasundan, pengelola PBR, Marco Gracia Paulo menceritakan bahwa kejadian kolapsnya Camara terjadi saat sesi latihan game. Di tengah latihan, pemain asal Mali itu tiba-tiba terjatuh dan pingsan. “Saat itu dia tiba-tiba jatuh sendiri, tanpa ada benturan,” katanya, kemarin (28/7). Setelah jatuh Camara sempat mendapat pertolongan pertama, namun dia tidak kunjung memberikan respon. Karena itu, tim medis dan pelatih yang saat itu ada di lapangan, memutuskan membawanya ke rumah sakit terdekat, RS Halmahera Siaga. Setibanya di rumah sakit yang berjarak hanya sekitar lima menit dari Stadion Siliwangi itu, Camara langsung ditangani oleh dokter yang praktek saat itu, dokter Darma Wijaya. Tetapi meski sudah berusaha keras ia tak tertolong lagi dan dinyatakan meninggal oleh dokter sekitar pukul 23.48 WIB. Sayang, saat dikonfirmasi Dokter Darma memilih bungkam

dan enggan menemui saat di kantornya. Alasannya, sudah ada kesepakatan dengan manajemen PBR jika ada yang bertanya tentang kasus Camara untuk langsung langsung berkoordinasi dengan Marco. “Sedang ada pasien. Kalau mau tanya soal Camara, silahkan langsung ke manjemen klub,” ujarnya. Meski meninggal di RS Halmahera Siaga, jenazah pemain 28 tahun itu tak disemayaknakn disana. Jenazah langsung disemayamkan di rumah duka Jalan Surya Kencana, Bandung. Sesuai rencana, hari ini jenazah Camara akan langsung diterbangkan ke negaranya. Marco mengatakan saat ini manajemen PBR sedang mengurus dokumen yang berkaitan dengan pemulangan jenazah Camara. Dia juga menegaskan semua biaya menjadi tangungan PBR termasuk santunan untuk keluarga Camara. Bukan hanya biaya pemulangan, manajemen juga menjanjikan untuk melunasi sisa gaji pemain yang baru bergabung ke PBR pada jeda musim ISL, Mei lalu. “Namun, sampai saat ini pihaknya belum memutuskan apakah akan membayar sisa gaji itu tiap bulan atau langsung diakumulasi sampai akhir musim. Nanti gajinya akan kami serahkan langsung ke ibunya. Kami akan membayarkan semua hak pemain, seperti

yang selama ini selalu kami lakukan,”paparnya. Sementara itu, asisten pelatih tim PBR menceritakan kronoligis yang lebih detail terkait meninggalnya Camara. Menurut dia, pemain yang berposisi sebagai striker itu sudah terlihat tak bernyawa saat berada di lapangan. Dia mengetahu secara langsung detik tiap detik kejadian mulai dari sebelum pingsan dan sampai akhirnya jenazahnya dimandikan. Latihan pada hari itu, memang sedikit terlambat dari jadwal pukul 21.00 tapi akhirnya dimulai pada 22.15 WIB “Karena macet, akhirnya sampai Stadion telat dan mulai latihannya nya lebih malam,” tutur Mustaqim. 10 menit menjelang usai, sekitar pukul 23.15, latihan masuk pada sesi game. Saat itu, Mustaqim yang menjadi wasit game memberikan tendangan bebas untuk tim Camara. Tiba-tiba, dia melihat Camara terjatuh saat tendangan bebas akan dilakukan. Saat itu, Camara sedang tidak terjaga oleh pemain dan tidak terjadi benturan apapun. Namun, Mustaqim tak memiliki firasat apapun karena Camara sempat jongkok untuk beberapa saat, game pun dilanjutkan. Hanya, belum bola ditendang, Camara ternyata kembali terjatuh. (aam/jpnn/jon)

28/Jul/2013 PERSIDAFON - PERSEPAM MU 28/Jul/2013 PERSISAM - GRESIK UNITED 29/Jul/2013 MITRA KUKAR - AREMA INDONESIA 30/Jul/2013 PERSIBA BALIKPAPAN - PERSIB 31/Jul/2013 PERSIWA - PERSIPURA 31/Jul/2013 PSPS - PELITA BANDUNG RAYA 01/Aug/2013 PERSISAM - AREMA INDONESIA 02/Aug/2013 MITRA KUKAR - GRESIK UNITED 20/Aug/2013 PERSITA - PERSIRAM 20/Aug/2013 PERSIB - PERSIDAFON 21/Aug/2013 GRESIK UNITED - PERSIBA 21/Aug/2013 AREMA INDONESIA - BARITO PUTERA 22/Aug/2013 PERSELA - PERSIPURA 23/Aug/2013 PERSEPAM MU - PERSIWA 24/Aug/2013 GRESIK UNITED - BARITO PUTERA 24/Aug/2013 SRIWIJAYA FC - MITRA KUKAR 24/Aug/2013 PERSIB - PERSIRAM 24/Aug/2013 PSPS - PERSIJA 25/Aug/2013 AREMA INDONESIA - PERSIBA 25/Aug/2013 PELITA BANDUNG RAYA - PERSISAM 25/Aug/2013 PERSITA - PERSIDAFON 27/Aug/2013 PERSELA - PERSIWA 27/Aug/2013 PERSEPAM MU - PERSIPURA 28/Aug/2013 PELITA BANDUNG R - MITRA KUKAR 28/Aug/2013 PERSIJA - PERSIB 29/Aug/2013 SRIWIJAYA FC - PERSISAM 31/Aug/2013 PERSIJA - PELITA BANDUNG RAYA

Not Live Live - ANTV Live - TV ONE Live - TV ONE Not Live Live - TV ONE Live - TV ONE Live - TV ONE Not Live – Not Live – Not Live Not Live Not Live Not Live Not Live Not Live Not Live Not Live Not Live Not Live Not Live Not Live Not Live Live - ANTV Not Live Live - ANTV

21:00 21:00 21:00 21:00 21:00 21:00

15:30 21:00

Seribu Aremania Akan Birukan Aji Imbut Sambungan dari Halaman 12

yang terdaftar untuk mendukung Christian Gonzales dkk di homebase Mitra Kukar. “Dari data yang saya terima, ada sekitar 1000 Aremania yang siap menghabiskan suaranya untuk mendukung Singo Edan bertarung lawan naga Kalimantan,” ungkap Fitra kepada Malang Post kemarin. Tapi, seribu Aremania tersebut masih terhitung sebagai supporter yang terdaftar. Kabarnya, masih ada ratusan lagi supporter beratribut Aremania yang berangkat tanpa ikut pendaftaran secara kolektif. Ribuan Aremania tersebut ingin membuktikan dukungan nyatanya bagi skuad besutan Rahmad Darmawan (RD) yang sedang berburu posisi runner up. Yang bikin merinding, ribuan Aremania itu tak hanya datang dari Tenggarong, Samarinda, Balikpapan, Bontang atau sekitaran Kalimantan Timur saja. Dari informasi Fitra, Aremania dari Banjarmasin Kalimantan Selatan, Pontianak Kalimantan Barat, Sampit dan Palangkaraya Kalimantan Tengah juga sudah bersiap menyokong moral dari Hendro Siswanto dkk demi merebut poin dari skuad asuhan Stefan Hansson tersebut. Aremania yang datang ke Tenggarong pun berharap Arema bisa menunjukkan tajinya di Borneo. “Kita ingin Singo pujaan kami menjadi Edan di Borneo. Kami ingin lihat permainan garang, kami ingin lihat keberanian, kami ingin permainan yang tidak loyo, kami ingin permainan yang mencerminkan semangat Arek Malang yang penuh semangat dan tanpa kompromi,” ungkap pria asal Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Malang ini. Kerinduan untuk menyemangati Sunarto dkk juga bakal didukung oleh Aremania dari Malang. Dari informasi yang diterima Malang Post, ada puluhan suporter dari Malang yang berangkat ke Tenggarong demi mendukung. Salah satunya Tuwek Gadang Aremania Curva Sud.(gue/fin/jon)

Menikmati Bekas Kejayaan Pelabuhan Besar di Samarinda Sambungan dari Halaman 12

Pelabuhan ini dulu sempat berjaya di tahun 1990-an. Pelabuhan ini, sekarang orang sering menyebutnya dengan Muara Karangmungus. Dinamankan Karangmungus karena tempat ini merupakan muara besar yang mempertemukan Sungai Mahakam dan Sungai Karangmungus. Dahulunya tempat ini juga sebagai pusat pertemuan antar pedagang yang harus bertransportasi menggunakan transportasi air. Pasalnya, segala bentuk transportasi di Samarinda saatitu 90 persen menggunakan transportasi air, yakni sungai. Dalam sejarahnya dulu hanya kapal-kapal kecil saja yang melabuh di sekitar muara ini. Hingga akhir dalam perkembangan jaman kapal-kapal besar yang mengangkut kontainer pun ikut berlabuh di muara ini. Perjalanan siang ini saya tidak sendiri. Saya ditemani oleh teman lama yang dahulunya belajar bersama di salah satu universitas di Kota Malang, Rian. Meskipun asli Samarinda dan kembali hidup di Kalimantan Timur, namun darah Arema selama menuntut ilmu di Malang tak pernah pudar. Ia mengaku tetap sebagai Aremania meski hanya beberapa tahun hidup di Malang. “Ayas tetep Aremania. AyasAremania Borneo iki,’’ katanya penuh bangga. Disela perjalanan di pelabuhan besar ini, nampak jelas terlihat puing-puing bekas kejayaan pelabuhan ini. Ya, memang sekarang tempat ini hanya peninggalan kejayaan Kota Samarinda saja. Sekarang bongkar muat kontainer sudah dipindahkan ke Pelabuhan Palarang oleh pemerintah setempat sejak 2012 lalu. Tetapi banyak orang asli setempat dan pedagang yang masih menggunakan tempat ini untuk singgah sejenak sebelum melanjutkan perjalanan dagangnya. ‘’Ya memang sudah beralih fungsi tempat ini. Tapi banyak orang yang masih pakai tempat ini kok, soalnya ini muara sungai besar bertemunya Sungai mahakam dan Karangmurus,’’ kata Sutris, salah satu pemilik kapal yang sempat ditemui Malang Post. (gue/jon)

Gelar Nobar di Malang Post Sambungan dari Halaman 12

Adu Bonus! Sambungan dari Halaman 12

runner up klasemen sementara ISL. Jika mampu menyambar enam poin di dua laga, lawan Mitra Kukar dan Persisam Putera Samarinda, maka Singo Edan bakal melakoni empat laga sisa dengan lebih tenang. Tidak bisa dipungkiri, bonus kemenangan adalah salah satu motivasi yang membuat para

pemain sepakbola bersemangat. Tak terkecuali pemain Arema yang juga menginginkan kemenangan dan tambahan pundi-pundi rupiah. Meskipun target juara sudah hampir pasti melayang, manajemen tetap meminta para pemain berjuang keras demi mengamankan posisi di klasemen ISL. ”Bonus kemenangan yang

terus berlipat bisa menaikkan motivasi pemain agar terus berusaha meraih kemenangan di setiap laga,” sambung Ruddy. Arema sendiri pernah mencatatkan rekor tak terkalahkan dalam tujuh kali pertandingan. Rekor tersebut membuat Arema menerima bonus terbesar sepanjang kompetisi bergulir.

“Kalau soal bonus, pemain sudah tahu. Seperti biasanya. Insyaallah, Arema tim yang terbaik kalau soal memberikan bonus usai meraih kemenangan, bagi para pemainnya,” tutup Ruddy. Bonus juga tak hanya berlaku bagi Arema. Kabarnya, Mitra Kukar juga dijanjikan bonus oleh Bupati Kutai Kartanegara,

Rita Widyasari. Bupati cantik itu kabarnya merogoh kocek pribadinya untuk memberi pundi pundi uang bagi Hamka Hamzah dkk andai bisa merenggut kemenangan dari Arema. Kabarnya, bonus yang digelontorkan 10 kali lipat dari yang biasa diterima pemain Mitra Kukar, andai menang dari Arema.(gue/fin/jon)

Kesempatan ini juga digunakan Malang Post untuk menggelar nonton bareng di halaman Kantor Redaksi Korane Arek Malang di Jalan Sriwijaya atau di depan Stasiun Kota Baru. ‘’Ya, besok malam (malam ini.Red) kita akan menggelar nonton bareng. Meski pertandingan digelar pukul 21.00 WIB, kami tetap akan menggelarnya untuk mewadahi Aremania di Malang yang ingin nonton bareng,’’ kata Manajer Pemasaran Malang Post, M Buari. Menurut pria yang berdomisili di Kecamatan Wajak ini, nonton bareng ini merupakan salah satu bentuk totalitas Malang Post dalam mendukung tim Singo Edan. ‘’Wartawan Malang Post juga ikut rombongan Arema ke Kalimantan. Kami yang di Malang, juga menggelar nonton bareng,’’ tambahnya.(jon) REDAKTUR: JONS, LAYOUTER: SLATEM


SENIN, 29 JULI 2013

Tekad Akhiri Paceklik Enam Tahun JAKARTA-Ganda putra Indonesia mengejar masa kejayaan kembali di kejuaraan dunia. Terakhir sektor ini mengukir prestasi tahun 2007 silam di Kuala Lumpur atas nama Markis Kido/Hendra Setiawan. Tahun ini kesempatan menorehkan kesuksesan cukup terbuka. Dalam kejuaraan dunia di Guangzhou Tiongkok 5-11 Agustus mendatang, Merah Putih menempatkan empat pasangan putra. Yakni Angga Pratama/Ryan Agung Saputro, Hendra Setiawan/M.Ahsan, Markis Kido/Alvent Yulianto, dan Yonathan Suryatama/Hendra Aprida. Dua ganda yang disebut awal adalah pemain pelatnas. Ketika dijumpai kemarin (28/ 7) pelatih ganda putra Indonesia Herry Iman Pierngardi menyebutkan Hendra/Ahsan atau Angga/Ryan sudah dipersiapkan maksimal. Bertolak ke Tiongkok Kamis (1/8) mendatang, materi latihan lebih banyak materi game. “Saya maunya Hendra/Ahsan bisa menjaga kestabilan penampilan mereka setelah juara di Indonesia Open dan Singapore Open secara beruntun. Angga/ Ryan dalam tahap pematangan mental saja,” kata Herry IP, sapaan Herry Iman Pierngardi, kemarin. Hendra/Ahsan memang pasangan paling on fire saat ini. Sempat istirahat dua bulan karena cedera pinggang di Axiata Cup April lalu, Ahsan sudah menemukan lagi chemistry dengan Hendra. Turun perdana sejak mandek dua bulan pada superseries premier Indonesia Open bulan lalu, Hendra/Ahsan menyelamatkan muka tuan rumah

Hendra Setiawan/M.Ahsan

Kontrak Habis, Rama Ingin Bertahan JAKARTA-Most Valuable Player (MVP) grand final National Basket League (NBL) Indonesia 2012-2013 Fandi Andika Ramadhani sedang gamang. Sebab, kontraknya bersama Dell Aspac Jakarta sudah habis Juni lalu. Sampai kemarin (28/7), pemain yang disapan Rama itu masih belum meneken perpanjangan kontrak dengan Aspac. Di sisi lain, beberapa klub juga berminat mendapatkannya jelang NBL Indonesia 2013-2014. “Lihat saja nanti. Saya juga belum tahu. Namun, kelihatannya akan tetap stay (di Aspac),” kata Rama. Tahun ini, forward berusia 28 tahun itu mengalami puncak penampilannya sebagai pemain. Selain membawa Aspac juara plus menjadi MVP Final, Rama juga berhasil menjadi MVP NBL All-Star 2013. Pada 21 Juli lalu, Rama menjadi salah satu kunci utama tim Jakarta yang mewakili Indonesia menjadi kampiun FIBA 3x3 World Tour Tokyo 2013. “Memang, tidak menyangka saja bisa meraih itu semua,” jelas pemain kelahiran Bogor 20 Mei 1985 tersebut. Rama mengakui bahwa pada awal musim 2012-2013, dia sedikit lagi akan menjadi pemain Garuda Kukar Bandung. Namun, negosiasi akhirnya buntu pada saat-saat akhir. Karena gagal bergabung ke Garuda, Rama akhirnya menyabet tawaran manajemen Aspac untuk memperpanjang kontrak selama semusim lagi. Sementara itu, pelatih Aspac Rastafari Horongbala menegaskan bahwa Rama akan dipertahankan. Coach Fari, sapaan Rastafari, menuturkan bahwa pembicaraan antara Rama dengan manajemen sudah mengarah pada hal positif. “Saya kira masalah kontrak Rama sudah selesai,” bilangnya. Coach Fari menuturkan, roster Aspac sekarang sedang minim. Tiga pemain sudah resmi dilepas. Guard Raymond Shariputra dan forward Stefan Carsera sudah resmi berlabuh ke Stadium Jakarta. Sedangkan forward Khalif Akbar bakal bermain untuk tim baru BSC Bandung Utama. Di lain pihak, center utama Muhammad Isman Thoyib memastikan pensiun dini dari basket. Kondisi ini membuat Aspac hanya memiliki delapan pemain di Preseason Tournament NBL Indonesia September mendatang. Sebab, forward Pringgo Regowo dan Wahyu Widayat Jati masih cedera. Sedangkan point guard Andakara Prastawa Dhyaksa dan shooting guard Xaverius Prawiro bergabung dengan pemusatan latihan nasional (pelatnas) jelang SEA Games 2013 Myanmar. “Setelah preseason baru akan kami lihat, apakah ada penambahan pemain atau tidak. Kami akan evaluasi hasil dari sana,” papar Coach Fari. (nur/ham/jon)

dengan menjadi kampiun. Sebaliknya Angga/Ryan menunjukkan performa yang anginanginan. Angga/Ryan menggebrak dengan titel juara di Australia Open dan New Zealand Open April lalu. Dilanjutkan menggebuk peraih emas Olimpiade Cai Yun/Fu Haifeng di Piala Sudirman sebulan kemudian, pasangan rangking sembilan dunia itu kalah di babak pertama Indonesia Open. “Saya meminta baik Angga/ Ryan dan Hendra/Ahsan antisipasi lawan sejak babak pertama. Ibaratnya langsung tancap gas dengan perseneleng empat. Jangan sampai telat panas. Kelengahan kecil bisa fatal akibatnya,” sebut Herry IP. Bicara soal peta persaingan, Herry IP merujuk Tiongkok dan KOrsel menjadi kompetitor ketat di sektor ganda putra. Lee Yong Dae/Ko Sung Hyun serta Liu Xiaolong/Qiu Zihan menjadi pesaing ketat wakil Indonesia meraih gelar. Di sisi lain, kabidbibpres PB PBSI Rexy Mainaky menuturkan sudah saatnya rantai paceklik gelar Indonesia khususnya ganda putra diputus. Setelah sempat “kebingungan” mencari formulasi kuat pasca Kido/Hendra cerai, kini Hendra/Ahsan punya potensi bicara prestasi. “Saya sebagai mantan pemain ganda putra pastinya sangat mengharap prestasi ganda putra naik lagi. Dan pada kejuaraan tahun ini, saya melihat peluang kita ada. Jadi, rasanya realistis kalau kita mengincar satu gelar di kejuaraan dunia ini,” tutur Rexy. (dra/jpnn/jon)

LeBron James

kondisi yang mereka (tim Astana, Red) alami. “Mereka mengalami kesulitan financial sepertinya,” jelasnya. Seperti diketahui sebelumnya, tahun lalu Kazakhtan tak hanya mengirim Astana. Negara pecahan Uni Soviet itu juga menurunkan timnasnya untuk berpartisipasi di TDEJ 2012 lalu. Hari pun mengklaim bahwa event tahun ini sudah cukup tertata. “Dulu masih kita menunggu kepastian turunnya mereka hingga beberapa hari jelang lomba. Tapi sekarang dua bulan jelang lomba sudah 14 tim yang memastikan diri, bahkan beberapa sudah mengirimkan daftar pembalapnya,” akuinya. Dari 14 tim yang sudah masuk itu, diantaranya tim-tim kontinental, empat tim nasional (Bahrain, China Taipe, Brunai Darussalam, dan Malaysia). Ditambah dengan dua tim balap sepeda biasa, Dome Coffee Team (Australia)

KEJUARAAN DUNIA ATLETIK 2013

Mo Farah

Farah Bawa Memori 2012 LONDON-Inggris Raya menggantungkan harapan yang besar pada Mo Farah saat berlangsungnya Kejuaraan Dunia Atletik 2013 dua pekan depan. Untuk sementara, pemilik dua medali emas dari Olimpiade London 2012 itu masih bebas masalah. Buktinya, kemenangan di nomor 3.000 meter London Diamond League, Sabtu (27/7) waktu setempat. Kali ini Farah memang tak turun di dua nomor yang telah memberinya medali emas olimpiade, yaitu 10.000 meter dan 5.000 meter. Namun, penampilannya yang meyakinkan dan bebas cedera membuatnya amat diunggulkan di tiga nomor sekaligus saat berlangsungnya Kejuaraan Dunia Atletik. “Sekarang saya tak bisa lebih senang lagi. Ini memberikan saya kepercayaan diri menuju kejuaraan dunia. Kemenangan dengan cara ini merupakan langkah maju sebelum ke Moskow. Saya berada pada kondisi terbaik dan sangat siap,” jelas Farah seperti dikutip Associated Press. Farah menciptakan waktu 7 menit 36,85 detik. Dia unggul jauh dari peringkat kedua Ryan Hull asal Amerika Serikat (AS). Tetapi, dia menyadari banyak rivalnya yang tak berlaga di Diamond League sebelum beranjak ke kejuaraan dunia. “Tentu akan lebih berat di kejuaraan dunia. Kompetisi berlangsung dari awal lagi. Apabila tak mampu lebih baik, setidaknya saya harus mencapai penampilan seperti yang terjadi di Olimpiade lalu,” lanjut pelari berdarah Somalia itu. Saat memulai lomba, Farah mengakui banyak mengambil motivasi dari penonton yang memberikan dukungan besar padanya di Olympic Stadium. Tanpa banyak kesulitan, dia selalu berada di depan. Sayang, dia tak mampu memecahkan rekor Inggris Raya yang lebih cepat 4 detik dari catatan waktunya. “Tidak, tak ada rencana untuk memecahkan rekor apa pun. Namun, saya membawa dan mengambil kembali memori yang saya dapatkan pada 2012,” terangnya. (ady/ham/jon)

MOTO GP

LeBron Jadi Kurator Musik Video Game MIAMI - LeBron James tak hanya piawai di dalam lapangan. Megabintang Miami Heat tersebut juga cukup mumpuni dalam urusan music. Setidaknya, hal itulah yang terlihat ketika dirinya ditunjuk untuk memilih lagu yang akan digunakan di video game NBA 2K14. Tak tanggung-tanggung, pemilik dua cincin juara NBA tersebut memilih 20 lagu dalam video game laris itu. Selain itu, mantan pemain Cleveland Calavilers tersebut juga ditunjuk men-

jadi cover sampul. Dalam pernyataannya, pemain yang turut mengantar Timnas Amerika Serikat (AS) menjadi juara Olimpiade 2012 tersebut mengaku senang dengan keputusan itu. Menurutnya, hal tersebut merupakan kehormatan. “2K membebaskan saya untuk ambil bagian di elemen penting di NBA 2K14. Termasuk soundtrack di tahun ini. Saya sangat senang karena saya menjadi atlet pertama yang bisa memilih sountrack,”

terang LeBron seperti dilansir laman Associated Press, Minggu (28/7). Dengan catatan itu, LeBron mengikuti jejak rapper Jay Z yang menjadi executive producer pada tahun lalu. Ketika itu, video game tersebut terjual lebih dari 4,5 juta kopi. Selain itu, LeBron juga menyamai jejak legenda hidup Michael Jordan sebagai atlet yang menjadi cover dalam dua musim. Video game tersebut rencananya akan diedarkan mulai 1 Oktober mendatang. (jos/jpnn/jon)

Juara Bertahan Tak Turun di TDEJ SURABAYA-Gelaran event balap sepeda yang cukup bergengsi di Indonesia Tour de East Java (TDEJ) 2013 ini dipastikan bakal digelar pada 4-6 September 2013 mendatang. Namun begitu, dalam rilis yang dikeluarkan yayasan TDEJ selaku penyelenggara ajang balap sepeda tahunan itu, Ivan Tsissaruk, juara bertahan edisi sebelumnya dipastikan tak akan turun pada ajang tahun ini. “Memang benar adanya tim dari Kazakhtan yang kemarin menjadi juara umum, Track Tim Astana belum bergabung pada TDEJ tahun ini,” kata Harijanto Tjondrokusumo, ketua Yayasan TDEJ. Jika kondisi ini berlanjut akan memunculkan juara baru dalam ajang yang secara resmi tercatat dalam agenda UCI (Federasi Balap Sepeda Internasional) itu. Hari-sapaan Harijanto-mengungkapkan tak lain karena

9

dan Mess Kermen (Iran). Sementara itu Erbil Cycling Team (Irak) yang dikabarkan siap mengikuti TDEJ, diakui Hari sudah menarik diri dari ajang ini. Tempatnya akan diisi tim dari Iran Mess Kermen. “Sampai saat ini kami akan terus menunggu peserta yang lainnya,” katanya. Pihaknya menyebutkan tenggat waktu pendaftaran yakni pada 16 Agustus 2012. Meski tak ada Astana dalam list sementara, setidaknya ada yang menarik dalam gelaran tahun ini. Yakni jumlah tim kontinental yang turun cukup banyak. Tercatat sebanyak delapan tim kontinental akan meramaikan TDEJ tahun ini. “Jumlah ini menjadi rekor dalam penyelenggaraan TDEJ. Sebelumnya hanya ada enam sampai tujuh tim kontinental yang gabung,”. Ujarnya. Sedangkan tim Polygon Sweet Nice (PSN) yang tahun lalu membawa nama Indonesia.

Daftar Nama Tim TIM KONTINENTAL 1. Tabriz Petrochemical team (Iran) 2. OCBC Cycling Team (Singapura) 3. CCN Sycling Team (Brunai Darussalam) 4. Trengganu Cycling Team (Malaysia) 5. Polygon Sweet Nice (Irlandia) 6. Synergy Baku Cycling Project (Azerbaijan) 7. UKYO Cycling Team (Jepang) 8. Aisan Racing Team (Jepang) TIM NASIONAL 1. Bahrain Nasional Team 2. Brunei Darussalam Nasional Team 3. Malaysia Nasional Team 4. Chinese Taipei Cycling Team DUA TIM BIASA 1. Mess Kermen (Iran) 2. Dome Coffeees Australia Cycling Team Kali ini akan membawa nama Irlandia. “Baru tahun ini PSN

turun dengan terdaftar di Negara lain,” tandasnya (nap/jon)

Demi Penjualan Motor Ducati, Hayden Tetap Dipertahankan MILAN - Nicky Hayden sudah mengeluarkan keputusan untuk meninggalkan kursi MotoGP di Ducati pada akhir musim nanti. Namun, Ducati terlihat tak mau melepas begitu saja pembalap Amerika Serikat (AS) tersebut. Mereka masih menganggap Hayden berguna untuk tim. Pabrikan asal Italia tersebut bahkan sedang mencari posisi yang tepat untuk Hayden di musim mendatang. Peluangnya ada dua. Bisa tetap mengisi posisi lain di MotoGP atau berlaga di balapan Superbike. Project Director Ducati, Paolo Ciabatti mengatakan, pihaknya memang berencana untuk mengikat Hayden sebagai keluarga besar. Kerjasama yang sudah terjalin selama empat musim dianggap sudah sangat kuat. “Kami mencoba untuk menunggu seandainya Hayden akan bertahan bersama kami di posisi yang berbeda. Mungkin di MotoGP atau Superbike. Kami sudah bekerja sama dengannya dan ingin terus bersamanya,” terang Ciabatti seperti dilansir laman resmi MotoGP, Minggu (28/7). Namun, keinginan Ducati hanya dianggap sebagai upaya untuk mempertahankan posisi pasar di Amerika Serikat (AS). Selama ini, AS memang menjadi konsumen terbesar Ducati dibandingkan negara lain di dunia. Nah, Hayden memiliki peran penting untuk marketing tersebut. Sebagai pembalap asal AS, Hayden dipercaya bakal memuluskan rencana itu. Dalam empat musim terakhir, penjualan Ducati di AS memang sesuai dengan target yang sudah ditetapkan. (jos/jpnn/jon)

Performa Marquez Lampaui Ekspektasi LONDON- Perfoma hebat yang ditunjukkan Marc Marquez membuat banyak pihak tercengang. Tak terkecuali tim Honda. Wakil Presiden Honda, Shuhei Nakamoto mengatakan, catatan yang dibukukan Marquez musim ini melebihi ekspektasi. “Saya terkesan dengan performa yang ditunjukkan Marquez. Dia berkembang pesat melebihi apa yang kami harapkan,” terang Nakamoto sebagaimana dilansir laman resmi MotoGP, Minggu (28/7). Musim ini, Marquez memang tampil menggila. Pembalap berusia 20 tahun tersebut untuk sementara duduk di pemuncak klasemen sementara. Catatan itu sangat hebat karena Marquez berstatus rookie musim ini. Nakamoto menambahkan, Honda kian senang karena Dani Pedrosa juga tampil meyakinkan. Menurutnya, dengan performa hebat kedua pembalap tersebut, Honda memiliki peluang besar untuk menjadi juara dunia di akhir musim mendatang. Saingan terdekat adalah Jorge Lorenzo. Pembalap Yamaha tersebut nangkring di posisi ketiga klasemen sementara. Cedera tulang selangka atau collarbone membuat Pedrosa kehilangan kemampuan terbaiknya di atas lintasan. “Kedua pembalap kami melakukan pekerjaan yang luar biasa. Kami memimpin dalam urusan pembalap dan konstruktor. Namun, gap poin dengan Yamaha sangat tipis. Kami akan berusaha keras untuk menjadi juara dunia,” tegas Nakamoto. (jos/jpnn/jon) REDAKTUR : JON, LAYOUTER : DJ AMIEL


SENIN, 29 JULI 2013

10

Berbagi Berkah ala Ijen Nirwana MALANG – Sebanyak 250 kaum dhuafa dan anak-anak panti asuhan menikmati kegembiraan bersama PT Duta Perkasa unggul Lestari (Ijen Nirwana Residence),akhir pekan kemarin. Mereka diajak berbuka bersama sekaligus menerima bingkisan dari Ijen Nirwana Residence. CEO Ijen Nirwana Ir.R. Agoes Soerjanto mengatakan, acara buka bersama yang menjadi acara tahunan tersebut merupakan bentuk syukur dari perkembangan bisnis Ijen Nirwana yang cukup pesat. “Dapat kami laporkan, di semester pertama tahun 2013,

kami berhasil menjual 48 unit rumah,” ungkap Agoes dalam sambutannya disambut oleh tepuk tangan para tamu undangan. Ditambahkan bahwa pada kegiatan corporate social responsibility (CSR) kali ini, Ijen Nirwana memberikan bingkisan kepada warga sekitar, kaum dhuafa dan anak yaitu piatu keseluruhan sebanyak 250 bingkisan. “Ada dua panti asuhan yang menerima bantuan CSR, yaitu Ar Raudho dan Al Husna,” rinci Agoes Soerjanto. Ia menyatakan harapan agar bingkisan sebagai bentuk kepe-

dulian ini dapat bermanfaat. Khususnya bagi mereka yang hendak merayakan Hari Raya Idul Fitri beberapa hari mendatang. ‘’Kami memang ingin terus berbagi kepada mereka yang membutuhkan.Apalagi di bulan penuh berkah yakni bulan suci Ramadan ini,’’ tegas Agoes Soerjanto didampingi Direktur Ijen Nirwana, Iwan Budianto. Acara yang dilangsungkan di area kantor marketing tersebut juga dihadiri oleh Walikota Batu, Eddy Rumpoko, Kapolres Malang Kota, AKBP Totok Suharyanto, Pemegang Saham

SHUVIA RAHMA / MALANG POST

BERBAGI: Direktur Ijen Nirwana Residence, Iwan Budianto menyerahkan bingkisan kepada perwakilan panti asuhan. Ijen Nirwana sekaligus mantan saha di Kota Malang, dianKapolres Malang Kota, Teddy taranya Iwan Kurniawan dan Minahasa, dan juga para pengu- Rachmad Santoso.(fia/nug)

Tanpa Libur, Kejar Target

KOTALAMA

Perbaikan Drainase dan Jalur Pedestrian

As Roda Patah, Truk Tebu Terguling

MALANG- Tak ada waktu bagi Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan dan Pengawasan Bangunan (DPU PPB) untuk menunda-nunda pengerjaan proyek perbaikan drainase dan jalur pedestrian di delapan titik di Kota Malang. Ditargetkan sudah beres sebelum akhir tahun ini, jelas tak banyak sisa waktu yang dimiliki untuk merampungkan proyek senilai Rp 7,7 milyar tersebut. Dari pantauan Malang Post, pengerjaan terus berlangsung setiap hari. Untuk kawasan jalur pedestrian yang cukup panjang, pengerjaannya memang lebih lama. Seperti trotoar di sepanjang Jalan Ijen yang perbaikannya membutuhkan biaya sampai Rp 942,4 juta. Butuh lebih banyak pekerja alias tukang yang dipekerjakan di area tersebut. Hingga kemarin, trotoar di sisi barat maupun timur salah satu ruas jalan utama di Kota Malang tersebut tampak masih dibongkar. Tepatnya yang berada di seberang Perpustakaan Kota dan Museum Brawijaya menuju Rumah Dinas Walikota di Jalan Ijen 2. “Perbaikan jalan terus dan kami juga rencananya merambah sampai kawasan

MALANG-Kecelakaan truk tebu di selatan flyover Mergosono dan Kota Lama membuat arus lalu lintas terhambat, kemarin. Truk engkel warna kuning mengalami patah as roda selepas turun dari flyover. Akibatnya roda kiri bagian belakang terlepas dan membuat truk terguling. Peristiwa nahas itu diduga akibat muatan truk yang cukup berat. Didukung pula usia kendaraan yang sudah tua. Disisi lain, truk tersebut juga kerap digunakan sebagai alat angkut tebu di medan berat. Kecelakaan itu terjadi sekitar pukul 10.30, dan membuat Jalan Raya Kolonel Sugiono macet total. Setelah truk terguling, seluruh muatan berupa tebu berhamburan di jalan aspal. Dibutuhkan waktu sekitar dua jam untuk proses evakuasi bangkai truk tersebut dan pembersihan tebu. Proses evakuasi didukung pula oleh armada truk engkel lainnya. Mereka juga membawa pekerja pengusung tebu untuk membersihkan jalan raya. Truk yang terguling kemudian dibawa ke jurusan selatan untuk pembenahan.”Truk itu baru turun dari flyover tiba-tiba as roda bagian kiri patah, lalu rodanya terlepas,” aku Supriyadi saksi mata di tempat kejadian perkara (TKP). Supri sapaan akrabnya, tengah memarkir becak miliknya di timur TKP. Sehingga dia melihat langsung kecelakaan tanpa korban jiwa itu. Sopir selamat dan langsung dievakuasi oleh rekan-rekannya.”Macet cukup panjang, terutama di sisi timur atau menuju arah selatan,” imbuh tukang becak tersebut. Kata dia, evakuasi baru selesai sekitar pukul 13.00 dengan bantuan pekerja tebu. Aparat juga ikut mengamankan jalan yang tengah macet. Usai pembersihan, jalur tersebut normal seperti sedia kala.”Hanya masih ada sisa bahan bakar truk yang tersebar di jalan, agar tak berbahaya ditaburi dengan pasir,” tandasnya. Pria ini menambahkan bahwa selama ini jalur tersebut jarang terjadi kecelakaan lalu lintas. Biasanya kecelakaan terjadi akibat kendaraan yang rusak seperti truk engkel nahas itu. Namun kata Supriyadi, yang cukup berbahaya adalah sepeda motor yang kerap nekat naik flyover.(ary/nug)

RIZAL FANANY/MALANG POST

AWAS GALIAN: Perbaikan drainase dan jalur pedestrian di kawasan Kudusan jalan terus. Jalan Kawi,” terang Kabid Bina Marga DPU PPB Kota Malang, Dahat Sih Bagyono. Begitu juga perbaikan drainase dan jalur pedestrian di Jalan Zainul Arifin terus berlangsung, meski tampaknya jumlah tukang yang dipekerjakan tidak sebanyak yang ada di Jalan Ijen. Padahal untuk memperbaiki saluran air dan jalur pejalan kaki di kawasan Kudusan tersebut jauh lebih besar, yakni Rp 954,54 juta. Menilik kondisi trotoar di kawasan Kudusan, tak mengherankan bila perbaikannya membutuhkan anggaran lebih besar. Begitu pula untuk sistem drainase di area padat pusat kota yang tentunya jauh lebih rumit diban-

dingkan saluran di sepanjang Jalan Ijen. “Selain memperindah jalur pejalan kaki, kami juga harus memperhatikan soal pembenahan saluran di kawasan tersebut,” imbuh Dahat. Sejauh ini proyek perbaikan drainase dan jalur pedestrian tidak ada masalah. Meski dikhawatirkan bakal menganggu kelancaran arus lalu lintas dan berpotensi membahayakan pengguna jalan, namun ketakutan tersebut bisa diatasi dengan baik oleh DPU PPB dan pihak kontraktor. Papan tanda sedang adanya proyek di lokasi juga selalu terpampang sehingga membuat pemakai jalan lebih berhati-hati.(tom/nug)

SAMBUTAN: CEO PT Duta Perkasa unggul Lestari (Ijen Nirwana Residence), Ir. R. Agoes Soerjanto memberikan sambutan singkat di acara buka bersama.

JUMAT (26/7) lalu, PT Duta Perkasa Unggul Lestari (Ijen Nirwana Residence) menggelar acara buka bersama sekaligus pemberian bantuan kepada kaum dhuafa dan anak yatim piatu. Dalam acara tersebut, hadir Wali Kota Batu Eddy Rumpoko dan Kapolres Malang Kota, AKBP Totok Suharyanto SIK, M.Hum. Sebanyak 250 bingkisan diberikan kepada warga sekitar Ijen Nirwana dan perwakilan panti asuhan yang datang di acara buka bersama. FOTO DAN TEKS: SHUVIA RAHMA/ADV/MALANG POST

BERSAMA: Salah satu pemegang saham Ijen Nirwana, Teddy Minahasa (kiri), CEO Ijen Nirwana, Ir. R. Agoes Soerjanto Soerjanto,, dan Direktur Ijen Nirwana, Iwan Budianto berfoto bersama perwakilan kaum dhuafa dan anak yatim piatu usai prosesi simbolis penyerahan santunan dan bingkisan.

SAKSI: Wali Kota Batu Eddy Rumpoko (tengah) menyaksikan penyerahan bantuan dari Ijen Nirwana kepada kaum dhuafa dan anak yatim piatu.

ANTUSIAS: Anak-anak panti asuhan mengikuti rangkaian acara buka bersama dengan tertib.

GEMBIRA: Direktur Ijen Nirwana Iwan Budianto (kiri), Teddy Minahasa, dan Kapolres Malang Kota, AKBP Totok Suharyanto SIK, M.Hum duduk semeja mendengarkan tausiyah dari KH Dr. Achmad Mujayyid.

HADIR: Komunitas penggemar Harley Davidson di Malang ikut hadir dalam acara buka bersama yang digelar Ijen Nirwana.

TELADAN: KH Dr. Achmad Mujayyid memberikan tausiyah singkat mengenai kisah para nabi.

ANTRE: Warga sekitar Ijen Nirwana antre dengan tertib untuk mendapatkan bingkisan dari Ijen Nirwana. REDAKTUR : SRI NUGROHO, LAYOUTER : DJ AMIEL


SAMBUNGAN Duel Panas Tim Papan Atas

Sambungan dari Hal 1 Dua legiun asing asal Tango Argentina, Herrera dan Frangipane, sudah mencetak, masingmasing 9 dan 5 gol. Ada juga sosok Ilija Spasojevic, pemain Mitra Kukar, yang sudah mencetak dua gol dari 10 penampilannya. Dua pemain lokal, Zulham dan Jajang mencetak 7 dan 8 gol. Keempat pemain ini yang sering memecah kebuntuan Mitra Kukar dan membawa kemenangan bagi skuad asuhan Stefan Hansson. Para pencetak gol ini disokong gelandang flamboyan, Ahmad Bustomi yang bakal jadi nyawa Mitra Kukar di lini tengah. Sosok Bustomi kemungkinan bakal disokong oleh pemain naturalisasi kaliber timnas, Raphael Maitimo. Sementara, Zulkifli Syukur, diprediksi akan menjadi penggalang lini belakang bersama H Ridwan, Hamka Hamzah dan Park Chul-Hyung. Kiper Joyce Sorongan yang bermain baik sebagai pengganti Syamsidar, kemungkinan bakal

jadi kiper utama saat lawan Arema. Meski bertanding lawan tim selevel timnas, RD tetap optimis bisa merenggut poin dalam laga panas tersebut. ‘’Kita selalu optimis hadapi pertandingan. Kita selalu fokus pada satu pertandingan. Bagaimana caranya supaya permainan kita maksimal,’’ tandas pelatih berlisensi A AFC tersebut. Andai menang atau minimal imbang, posisi Arema bakal aman di runner up. Saat ini, Arema berada di posisi kedua klasemen sementara dengan capaian 56 poin dari 28 laga. Posisi runner up untuk sementara aman karena Sriwijaya FC baru saja kalah dari Persija Jakarta. Dia mengumpulkan poin sama dengan Arema, yakni 56. Tetapi, jumlah laganya lebih banyak, yakni 30 kali. Sedangkan, Arema baru 28 kali. Hanya Persib saja yang menempel dekat Arema. Saat ini, Persib mengoleksi 55 poin dari 28 kali main, setelah bertanding imbang lawan Barito Putera di Banjarmasin. (fin/gue/avi)

Berdoa di Raudhah, Salat di Masjid Quba Sambungan dari Hal 1 Hari kedua di Madinah, alhamdulillah cuaca masih bersahabat karena tidak terlalu panas. Kesempatan itu digunakan untuk berziarah ke tempat-tempat bersejarah yang ada di sekitar Madinah. Salah satu masjid yang kami ziarahi adalah Masjid Quba. Masjid yang pertama dibangun Nabi Muhammad SAW dan nabi sendiri yang memikul batu bata yang akan digunakan untuk pembangunan masjidnya. Masjid Quba adalah masjid pertama yang dibangun oleh Rasulullah saw. pada tahun 1 Hijriyah atau 622 Masehi di Quba, sekitar 5 km di sebelah tenggara kota Madinah. Dalam Al Qur’an disebutkan bahwa masjid Quba adalah mesjid yang dibangun atas dasar takwa Saat itu Nabi dalam perjalanan hijrah dari Makkah menuju Madinah. Dalam perjalanan hijrah, Nabi yang tiba di perkampungan Quba tinggal selama empat hari bersama Bani Amru bin Auf di rumah Kalthum bin Al Hadm. Di hari pertama di perkampungan Quba, Nabi membangun masjid. Inilah masjid pertama yang dibangun pemimpinyang paling dicintai umat Islam. Nabi, seperti diriwayatkan As Syimus binti An Nu’man, memikul batu-bata sendiri sehingga bongkok tubuhnya. Masjid Quba memang selalu menjadi tujuan ziarah para jamaah umrah. Tidak heran bila masjid ini selalu padat. Ada sebuah riwayat

Nabi Muhammad menyatakan bila mengunjungi Masjid Quba untuk salat pahalanya sama dengan melakukan umrah. Riwayat tersebut hingga kini masih tertempel di dinding luar Masjid Quba. Karena itu, baik jamaah umrah yang sudah melaksanakan umrah ataupun yang akan melaksanakannya, selalu mendatangi masjid ini. Hanya di Masjid Quba yang apabila salat dua rakaat didalamnya akan mendapatkan pahala seperti pahala ibadah umrah. Rasa syukur tidak henti-hentinya kami ucapkan. Saya bersama istri dan rombongan jamaah lainnya, melaksanakan salat dua rakaat di dalam Masjid Quba. Jamaah laki-laki melalui pintu samping, jamaah perempuan melalui pintu belakang. Selain berziarah ke Masjid Quba, kami juga berziarah ke bukit Uhud yang di sekitarnya terdapat kompleks pemakaman syuhada Uhud yang gagah berani berperang bersama Rasulullah dan sempat pula mengunjungi kebun kurma. Ziarah pagi hari tidak sampai memakan waktu lama. Karena kami harus sudah berada di hotel sebelum salat dzuhur. Kami melaksanakan salat dzuhur di Masjid Nabawi. Sore harinya. Kami bersama-sama jamaah ikut buka puasa bersama di Masjid Nabawi. Sore kemarin, jumlah jamaah yang

ada di masjid membludak hingga halaman penuh. Waktu maghrib sekitar jam 19.30 WIB dan isya jam 21.15 WIB. Kami langsung mengikuti salat tarawih berjamaah 20 rakaat. Dalam satu malam, imam menyelesaikan bacaan Al quran satu juz. Selesai tarawih sekitar jam 23.20 waktu Madinah. Jamaah dari Indonesia paling mendominasi dari jamaah negara lainnya. Minggu (28/7) paginya. Kami berziarah ke makam Rasulullah dilanjut dengan salat sunah dan salat Subuh di karpet hijau atau Raudhah. Yang terpenting dalam kunjungan ke Madinah adalah salat di Raudhah dan menziarahi makam Nabi Muhammad SAW. di samping menziarahi makam para sahabat dan keluarga beliau. Raudhah adalah satu tempat di masjid Nabi antara mimbar dan bekas rumah beliau (sekarang makam beliau). Raudhah secara harfiah berarti “taman”. Tempat inilah, tempat yang mustajab untuk berdoa. Tidak hanya di Raudhah, saya juga dapat salat di tempat pengimaman. Alhamdulillah, saya bisa salat di tempat yang diyakini mustajabah berdoa itu. Saya teringat saat musim haji lalu, di tempat itulah saya melakukan istikharah meminta petunjuk yang terbaik. Saya yakin, itu tempat mustajab untuk berdoa di Masjid Nabawi. Kami juga berdoa yang terbaik untuk masyarakat Kota Malang. amin ya rabbal alamin. (*)

abaikan panggilan kita. Nggak segera datang, kita pasti sebelnya minta ampun. “Dulu mah sebelum dimodalin, gampang banget dipanggil. Mau disuruh apa aja.” Begitu mungkin kata kita. Nah, lalu kita ini apa di hadapan Allah? Yang kalau dipanggil Allah untuk salat, lewat wakilnya di dunia ini, yakni muazin, lalu kita nggak datang. Datangnya pun seperti orang malas, tidak siap. Nggak dengan hati, pikiran, pakaian, keadaan yang siap, yang bagus, yang rapi. Sedang Allah Maha Tahu, bagaimana diri dan hati kita. Allah memberi kita mata, kaki, tangan, telinga, mulut, dan pikiran. Tapi apa yang terjadi? Kita bermaksiat dengan apa yang Allah sudah percayakan kepada kita. Allah memberi kita pekerjaan, usaha, namun yang pertama kali dan paling sering dilupakan, justru Allah. Sebelum dapat pekerjaan, minta sampai menangis. Khususnya bagi yang menganggurnya terlalu lama, sementara beban begitu berat. Eh, di hari pertama interview aja, dipanggil saalat

oleh Allah, sudah menunda panggilan Allah. Padahal baru diuji dengan interview saja. Khawatir kalau giliran wawancara tiba, malah sedang salat. Begitu dikasih pekerjaan, satu demi satu salat sunah hilang, salat yang fardhu pun mulai berantakan. Allah memberi kita uang, tapi yang kita kembalikan kepada-Nya malah paling sedikit. Dan segudang atau sederet hal lain yang saya sendiri harusnya istighfar, agar mendapatkan ampunannya. Apa jadinya bila Allah mencabut semua KaruniaNya dari kita? Renungkan ini, semoga kita selalu menjadi orang yang bertakwa kepada Allah. Mudahan-mudahan Allah memaafkan kita sebab kita punya dosa, sengaja atau tidak mungkin kita telah menduakannya. Maafkan kami ya Allah. Untuk itu, Sahabatku perbanyaklah do’a di Bulan Ramadan ini, karena salah satu waktu ijabah do’a adalah SAAT SHAUM, waktunya terbatas HANYA satu BULAN. Hati-hatilah terhadap PELUA-

Sakitnya Dikhianati Sambungan dari Hal 1 Sepertinya hampir setiap orang pernah merasakan begini, tinggal soal besar kecilnya saja. Sebagai rakyat, kita pun memberi amanah kepada fulan dan fulan untuk menjadi wakil kita. Kita yang memilih, atas izin Allah, mereka menjadi penguasa, menjadi pemimpin. Tapi kemudian, kepercayaan itu dikhianati. Kita orang kecil, disuruh patuh. Tapi mereka? Orang bila diberi kesempatan untuk berbicara tentang pengkhianatan, tampaknya fasih sekali. Saya aja, kalau tidak dihentikan, akan terus banyak omong. Nggak sadar kalau saya ini, dan banyak lagi orang, ternyata juga pengkhianat besar juga. Nggak tanggung-tanggung. Yang kita khianati adalah Allah. Astaghfirullahal ‘azhim. Allah kasih kita hidup dan kehidupan. Tapi dipanggil untuk salat, malah menunda-nunda. Coba kalau kita punya staf, sopir, orang yang sudah kita beri modal, atau anak kita deh. Kita panggil, lalu mereka meng-

Berlatih di Swedia Terpaksa Batal Puasa Sambungan dari Hal 1 Usia saya sudah mencapai 75 tahun. Kalau negara lain seperti Malaysia, Singapura, China, sudah pernah saya kunjungi. Tetapi kali ini ke Eropa bersama anak-anak yang usianya masih 12 tahun yang sudah saya anggap sebagai cucucucu saya. Walaupun saya sudah tua, saya berusaha membantu anakanak,’’ kata Nino Sutrisno kepada Malang Post. Selama di Swedia hampir sepuluh hari, Nino mengaku selalu kontak dengan keluarga di Malang. Baik istri maupun anak-anaknya. Menurutnya, lebih baik terus memberi kabar ke keluarganya di Indonesia daripada memberi oleh-oleh dari Eropa. ‘’Tiap hari saya selalu kontak lewat telepon ke anak dan cucu,’’ kata pria dengan tiga anak dan enam cucu ini.

11

Balas Kekalahan di Kanjuruhan

Sambungan dari Hal 1 Apalagi, angin surga sedang berhembus kepada klub berlogo singa itu. Dua tim saingan utama dalam perebutan runner up, Sriwijaya FC dan Persib Bandung, sama-sama tersandung. Sriwijaya FC yang berpotensi mengambil posisi runner up Arema, keok dari Persija Jakarta. Sementara, Persib Bandung dipaksa bermain imbang oleh giant killer, musim ini, Barito Putera di Stadion Demang Lehman, Martapura Banjarmasin. ‘Keberuntungan’ ini bakal dimanfaatkan sebaik mungkin oleh Arema untuk menjaga posisi runner up. ‘’Kita akan fight dan berjuang keras agar dapat poin,’’ ungkap pelatih asal Metro Lampung. Disinggung soal pemain yang membahayakan bagi Arema, RD menyebut semua penggawa Mitra Kukar berbahaya. Hanya saja, dari statistic, pemain yang paling produktif di Mitra Kukar, ada empat pemain yang harus diwaspadai Arema. Esteban Herrera, Paulo Frangipane, Zulham Zamrun dan Jajang Mulyana.

SENIN, 29 JULI 2013

Lain Nino, lain pula Ahmad Maulana Fadholi. Pemain yang menempati posisi penjaga gawang ini, mendapat kenangan manis selama bertanding di Gothia Cup. Putra kedua pasangan Achmad S dan Siti Habibah ini, diminati tim tuan rumah dan diminta untuk berlatih di Swedia. Hanya saja, ibunya masih belum tega, jika anaknya harus kembali bermain di Swedia. ‘’Biar sekolah terlebih dahulu,’’ kata Siti Habibah kepada Malang Post. Sedangkan ayahnya, Achmad S, setuju-setuju saja jika anaknya berlatih di Eropa. Selama di Swedia, pemain Banteng Muda tidak banyak mengalami kendala makanan maupun cuaca. Cuaca di Swedia saati itu, tidak terlalu ekstrem. Meski terik matahari sangat panas, namun udaranya sedikit dingin. Sehingga anak-anak

masih bisa mengembangkan semua kemampuannya. Hanya saja, siang hari di Swedia jauh lebih lama dibandingkan waktu malam. Pukul 21.00 waktu setempat, seperti pukul 15.00 WIB. Tak heran pula, jika pemain-pemain Banteng Muda terpaksa tidak bisa menjalankan ibadah puasa. Sebenarnya, pemain-pemain sepak bola anak-anak, sudah terbiasa latihan atau bertanding saat menjalankan ibadah puasa. Namun, karena waktu siang lebih lama dari waktu malam, terpaksa anak-anak Banteng Muda tidak puasa. ‘’Anak-anak tidak puasa bukan karena pertandingan tetapi karena waktu siang sampai 17 jam. Sedangkan di Indonesia siang hari hanya 12 jam,’’ kata Sekretaris Umum Pengcab PSSI Kota Malang Haris Thofly. (jon soepartijono)

Dengan menargetkan kemenangan atas Singo Edan malam ini, Ahmad Bustomi dkk bisa sedikit bernapas lega. Lewat asisten pelatih Sukardi Kardok, Mitra Kukar menargetkan kemenangan meskipun lawannya adalah Arema. ‘’Tim dari Malang ini adalah tim kuat. Kita sudah merasakannya pada putaran pertama. Kita juga belum pernah menang, sekarang target kita adalah mencetak kemenangan perdana atas Arema,’’ ungkap Kardok ketika dikonfirmasi Malang Post. Benar saja, dari tiga pertemuan terakhirnya, Mitra Kukar tak pernah menang sama sekali lawan Arema. Saat diasuh Simon McMenemy

musim lalu, Mitra Kukar mencatatkan rekor pahit lawan Arema. Dua kali bertemu, Mitra imbang di kandang 2-2, serta kalah di Kanjuruhan dengan skor 5-3. Mitra Kukar tidak mau Arema berlama-lama mencatatkan rekor bagus di Stadion Aji Imbut. Tak heran, tim pelatih Mitra Kukar sudah menginstruksikan pemainnya untuk main habis-habisan lawan Arema. Belum lagi, mental pemain sedang baik karena hasil terakhirnya lawan Persib Bandung di Stadion Si Jalak Harupat. ‘’Kita baru saja imbang dari Persib. Itu bagus. Tapi, kita tak boleh lihat itu, karena lawan kita sekarang adalah Arema. Kita optimis bisa

mengalahkan Arema untuk pertama kalinya,’’ ungkap Kardok. Disinggung soal pemain yang berbahaya dari Arema, Kardok mengakui hampir semua strikernya bisa menebar ancaman bagi gawang Mitra Kukar. Quartet Keith Kayamba Gumbs, Greg Nwokolo, Christian Gonzales dan Alberto Goncalves bisa mencetak gol andai Hamka Hamzah dkk lengah sedikit saja. Karena ingin menang, Mitra Kukar memastikan bakal bermain terbuka menghadapi quartet Arema dan para penggawa lainnya. ‘’Kita akan bermain terbuka. Semua pemain asing akan kita turunkan. Kita akan cetak rekor baru menghadapi Arema,’’ tutup Kardok. (fin/gue/avi)

Bambang DH Kunjungi Warga Pemulung Sambungan dari Hal 1 Saat itu, di sudut kampung Sukun Sidomulyo, Bambang DH bertemu dengan kelompok ibu-ibu. Mantan walikota Surabaya itu pun menghampiri. ‘’Apa kabar Bu? Semoga semua sehat. Juga, ibadah puasanya tetap lancer,’’ kata Bambang. ‘’Alhamdulliah Pak, semua baik-baik,’’ sahut ibu-ibu itu. Mereka pun minta berfoto bersama. Salah seorang warga, Nyonya Jumaiyah, tampak kegirangan ketika pipi cucunya yang montok dan menggemaskan itu disentuh Bambang DH. ‘’Semoga menjadi anak hebat,’’ kata Bambang DH. Jumariyah sontak menyampaikan rasa gembiranya. ‘’Semoga Pak Bambang DH jadi gubernur, dan cucu saya ini bisa ketularan menjadi seorang pemimpin,’’ kata Jumaiyah. Ada yang menarik perhatian Bambang DH saat menyusuri kampung itu, yang dahulu merupakan barak penampungan rehabilitasi Tuna Wisma Karya (TWK) Sidomulyo. Ia mengamati tandon air bersih bantuan anggota DPRRI dari PDIP, Eva Kusuma Sundari, namun pompa air sudah rusak. ‘’Sayang tidak berfungsi. Kalau pompanya rusak, tolong segera dibelikan,’’ kata Bambang DH. Ia menyanggungi untuk membantu. Politisi kelahiran Pacitan itu merasa berkesan menyusuri kampung Sukun Sidomulyo. Ia bertemu dengan kalangan rakyat di lapis bawah. ‘’Mereka ini para Marhaen di era sekarang,’’ katanya. Marhen adalah kelompok rakyat di kalangan bawah, yang memiliki alat produksi namun penghasilannya pas-pasan, seperti diidentifikasi oleh Bung Karno tahun 1920-an. Kekuatan wong cilik tersebut sangat besar. Jika disatukan dalam satu kehendak bersama, kekuatan mereka bisa menghasilkan perubahan besar. ‘’Rakyat dari kalangan wong cilik membutuhkan komitmen pemimpin yang teguh, kuat, dan jelas berpihak kepada nasib mereka,’’ kata Bambang DH. Warga setempat mengatakan, selama mereka tinggal di situ, tidak pernah ada pemimpin politik yang turun untuk menyapa, mendengarkan dan menyanggupi kepentingan mereka. ‘’Baru Bambang DH yang datang ke sini. Yang lain, biasanya lupa setelah terpilih,’’ kata seorang warga. Di Kota Malang, Bambang DH

juga menyempatkan diri berbuka puasa dengan kalangan aktivis buruh. Ia menegaskan, pentingnya para pengusaha untuk segera membayar Tunjangan Hari Raya (THR) untuk para buruh. ‘’THR adalah rejeki para buruh di bulan Ramadan. Tapi, tahun ini situasinya lebih sulit karena kenaikan harga BBM dan musimnya anak sekolah masuk tahun ajaran baru,’’ kata Bambang DH. Selesai berbuka puasa dengan para aktivis buruh, Bambang DH bertemu dengan jemaat Gereja Protestan di Indonesia. Ia menerima doa untuk kemenangan dalam pemilihan gubernur-wakil gubernur Jawa Timur mendatang. ‘’Bambang DH adalah pemimpin yang bisa menjaga Jawa Timur dengan semangat Bhineka Tunggal Ika, dimana semua kelompok mendapat hak untuk hidup dan tumbuh seperti bunga-bunga di tamansari yang indah,’’ ujar Pendeta Stefanus Hadi. Bambang DH menegaskan, dirinya akan sekuat tenaga menjaga kerukunan antar-kelompok di Jawa Timur. ‘’Selain antar pemeluk agama, saya juga aktif bekerja mengupayakan saling pengertian antar-suporter sepakbola. Kita semua ingin Jawa Timur menjadi rumah kita bersama,’’ kata Bambang DH. Saat berkunjung ke kantor redaksi Malang Post, Bambang DH menegaskan akan mengalokasikan anggaran pendidikan sebesar 30 persen, jika terpilih menjadi gubernur. Saat ini APBD Jawa Timur sebesar Rp 15 triliuan. Untuk 30 persen setara Rp 4,5 triliun. ‘’Saat ini hanya sekitar 7 persen atau Rp 850 miliar dari total APBD Jawa Timur tersebut. Bisa dimaklumi jika masih banyak warga Jawa Timur, yang tidak mampu sekolah karena tidak didukung negara,’’ kata Bambang DH. Kedatangan mantan Walikota Surabaya ini, untuk menjalin silaturahmi agar semakin baik. Bambang juga memberikan kenang-kenangan berupa buku kepada Pemimpin Redaksi Malang Post Sunavip Ra Indrata. Pria ramah itu berharap Malang Post menjadi bagian dari media yang memberikan edukasi kepada khalayak pembaca. Terutama dalam pilkada Provinsi Jawa Timur yang bakal bergulir. Harapannya, itu dija-

barkan dalam buku berjudul Bambang D.H. Mengubah Surabaya. ‘’Mudah-mudahan MP jadi bagian edukasi masyarakat untuk mengenalkan calon Gubernur, menurut saya sampaikan apa adanya saja,’’ katanya. Hal itu seperti buku mengenai dirinya, yang disusun seperti sebuah potret wajah. Bambang meminta agar buku ditulis apa adanya dan jujur. Dirinya tidak ingin dilebih-lebihkan ketika jejaknya ditulis dalam sebuah buku. ‘’Saya mau dibuatkan buku, seperti potret. Kalau elek yo elek, kalau ganteng yo ganteng, saya tidak mau dilebih-lebihkan, mudah-mudahan dengan buku ini kawan-kawan (Malang Posy) tahu saya dan Surabaya,’’ urainya. Disisi lain, Bambang juga menegaskan, dirinya getol melakukan sosialisasi. Agar masyarakat tahu track record, leadership dan lain sebagainya. Proses transaksional dalam pilkada akan ditekan. Namun diakui memang prosesnya sulit karena perwujudan transaksional bermacam-macam. “Maka ini menjadi tugas parpol pula untuk sosialisasi, agar masyarakat jadi pemilih bertanggung jawab,” tegasnya. Yang perlu diketahui masyarakat, menurut Bambang adalah sikap PDIP. Hal ini telah ditegaskan oleh Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarno Putri dalam empat hal. Sebagai sikap PDI-P dalam menyoroti proses pemilihan umum. ‘’Empat hal itu adalah KPU yang profesional, teknologi informasi (IT), money politic serta perubahan fungsi alat negara,’’ jelasnya. KPU harus profesional, karena pada orde baru penyelenggara pemilu adalah pemerintah sehingga tidak netral. Maka ketika reformasi ditunjuk KPU agar independen, tapi independensi itu tak terjadi, sebab independen masih tergantung duit. Buktinya banyak komisioner dipecat karena kasus seperti itu. ‘’Lalu terkait IT, seharusnya IT hadir untuk kemaslahatan manusia, tapi ada juga dimanfaatkan KPU untuk percepatan penghitungan dan malah pada Pilpres lalu ada penggandaan suara karena IT,” urainya. Ketiga terkait money politic yang selalu marak dengan segala perwujudan. PDI-P berkomitmen untuk menghindarinya. Dan keempat dikeluhkan pula mengenai fungsi alat negara sebagai alat kekuasaan, yang mulai disalahgunakan. (ary/has/avi)

Belum Masuk Likuran, Macet Sudah Menggila Sambungan dari Hal 1 Upaya Satpol PP menghalau pedagang bergerobak, agar tidak berjualan di badan jalan, hingga langkah Dinas Perhubungan (Dishub) menertibkan parkir lebih dari dua baris, nyatanya tak cukup efektif mengurai kemacetan di pusat kota. Hal itu tak berdampak signifikan untuk membendung peningkatan volume kendaraan yang melintas. Dari pantauan Malang Post, macet parah sudah terjadi sejak Sabtu (27/7) malam. Banyaknya jamaah Masjid Agung Jami’ yang akan menunaikan ibadah salat tarawih, turut menambah kesemrawutan arus lalu lintas di kawasan sekitar Alun-Alun Merdeka. Ditambah lagi bersamaan momen Malam Minggu yang mana banyak orang menuju pusat perbelanjaan. ‘’Kalau tarawih hari biasa juga tidak semacet ini. Memang karena malam Minggu,” tutur Samsul, petugas parkir di alun-alun. Hingga sekitar pukul 21.00 WIB, arus lalu lintas di jantung kota belum juga berangsur normal. Meski perger-

akan sudah mulai lengang, namun tetap saja tidak selancar biasanya. Masih ada deretan mengular saat menuju tikungan depan Ramayana Department Store hingga depan area kantor Pendopo Kabupaten Malang. Kemacetan juga terjadi di sepanjang kawasan pecinan menuju Pasar Besar hingga arah Jalan Zainul Arifin. Kondisi itu ternyata berlanjut sampai Minggu kemarin. Pihak Polres Malang Kota sendiri, telah mempersiapkan personil untuk mengurai lalu lintas. Kemacetan diperkirakan bakal terjadi hingga menjelang lebaran mendatang. Pihak kepolisian juga sudah menyiapkan rekayasa lalu lintas sejak sebelum lebaran sampai aru balik. Hal itu disampaikan Kabag humas Polres Malang Kota Dwiko Gunawan kepada Malang Post, kemarin. Diperkirakan, lebih dari 175 personil polisi akan mengurai lalu lintas yang macet. Masa paling rawan macet adalah pada saat weekend serta mendekati lebaran.

‘’Sudah dipersiapkan personil. Ada 121 personil, kemudian bisa ditambah 75 personil tambahan,’’ jelas dia. Titik yang diwaspadai adalah pintu masuk Kota Malang dari Jalan Raden Intan di Arjosari. Di kawasan itu, polisi akan menerjunkan personil yang lebih banyak. Tugasnya mengurai pengguna jalan yang hendak ke arah Kota Batu. ‘’Yang hendak ke arah Kota Batu akan kami arahkan langsung ke Jalan Borobudur, kemudian ke Dinoyo,’’ jelas dia. Sedangkan, titik macet lainnya adalah di Jalan Soekarno Hatta sebagai jalur lanjutan ke Kota Batu. Jika titik kemacetan sudah meninggi, menurut Dwiko, Polisi akan memakai sistem contra flow. Arus lalu lintas akan diarahkan sesuai dengan petunjuk dari petugas yang mengawal jalan. ‘’Titik rawan macet lainnya telah kami petakan dan sudah siap dikawal personil polisi, terutama dari Satuan Lalu Lintas,’’ tandas dia yang dibenarkan KBO Satlantas Polres Malang Kota Edi Purwanto. (tom/ary/avi)

Jelang Lebaran, Makin Laris Sambungan dari Hal 1 Sekalipun tidak disebutkan angka pasti jumlah peningkatan tersebut, namun pihak BlackBerry mengatakan peningkatan user yang melakukan penukaran lebih dari 10 persen. ‘’Sebelumnya kami juga menggelar even, BlackBerry gratis voucher hypermart atau foodmart senilai Rp 250.000 untuk pembelian BlackBerry seri Curve 9220 dan 9230. Dan promo yang digelar periode 15 April-17 Juni ini, angka penjualan dua tipe tersebut tembus lebih dari 3.500 unit,’’ kata promotor BlackBerry Octavia Shanti, kemarin. Disebutkan, jika dilihat dari angka registrasi penukaran BlackBerry terjadi peningkatan hingga 10 persen. ‘’Angka tersebut akan semakin me-

ningkat, apalagi masa promo masih terus berlangsung hingga 4 Agustus mendatang,’’ tambahnya. Meningkatnya jumlah pengguna BlackBerry ini, kata dia, karena makin mengerti manfaat BlackBerry. Pasalnya, BlackBerry tidak sekedar menjadi alat telekomunikasi, tapi juga sebagai alat menyambung tali silahturami. ‘’Seperti slogan yang tercatat pada brosur, sambung terus tali silahturahmi menggunakan BlackBerry,’’ tambah sumber tersebut. Selain itu, meningkatnya jumlah penjualan BlackBerry ini lantaran promo tidak hanya berlaku untuk dua tipe BlackBerry saja, melainkan ada lima. Yakni BlackBerry

Curve 9220 (Davis), 9320 (Amstrong), Bold 9790 (Belagio), 9900 (Dakota) dan BlackBerry Z10. Sehingga sudah pasti, karena variannya lebih banyak, peningkatan pun terlihat. ‘’Kalau secara fakta, tetap seri curve 9220 dan 9230 tetap menjadi andalan, dan laku paling banyak diantara seri lainnya,’’ tandas sumber tersebut. Sementara itu promo BlackBerry gratis power bank akan berlangsung hingga 4 Agustus mendatang. Promo ini digelar di seluruh Indonesia selama 45 hari, sejak 22 Juni lalu. Tentu saja yang berhak mendapatkan power bank adalah mereka yang membeli BlackBerry garansi dari distributor resmi yakni Comtech, TAM dan SCM. (ira/avi) REDAKTUR : SUNAVIP RA INDRATA, LAYOUTER : MOKA


HOME

AWAY 12

SENIN, 29 JULI 2013

MALANG-Partai Arema Indonesia melawan Mitra Kukar di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Senin (29/7) malam merupakan pertandingan penuh gengsi. Dua tim papan atas itu akan bentrok untuk saling

Gelar Nobar di Malang Post mengalahkan. Bagi Arema, pertandingan nanti sangat penting demi

mengamankan posisi runner up. Sedangkan bagi Mitra Kukar, merupakan gengsi.

Ahmad Bustomi tidak ingin malu dipecundangi Singo Edan di depan publiknya sendiri.

Tak heran, pertandingan kedua tim ini banyak menyita perhatian pecinta sepak bola tanah air. Terbukti, partai ini akan disiarkan langsung salah satu televisi swasta. Baca Gelar... Hal. 8

ADU BONUS! SAMARINDA–Arema Indonesia sudah dah menyiapkan bonus bagi para ara penggawanya andai sanggupp memenangkan pertandingan n lawan Mitra Kukar malam am ini (29/7). Seperti yang sudah-sudah, tiap kemenangan bakal menaikkan presentase bonus penggawa Singo Edan. Jika menang, maka besaran bonusnya berlipat 15 persen. Hal ini diungkapkan oleh General Manager Arema, Ruddy Widodo kepada Malang Post. ”Untuk setiap kemenangan yang diraih, pemain dapat bonus Rp 2,5 juta. Tapi, kalau sampai Arema bisa menang lima kali berturut-turut, bonusnya bisa lebih dari Rp 4 juta,” ungkap Ruddy.

Saat ini, Arema baru mencatatkan kemenangan dua kali beruntun, saat laga home. Yakni ketika menghajar Persija 3-1 dan

Seribu Aremania Akan Birukan Aji Imbut

melumat PSPS Pekanbaru 7-1. Dua kali kemenangan, Arema menerima bonus sekitar Rp 3,3 jutaan. Jika bisa merenggut

kemenangan dari Naga Mekes, julukan Mitra Kukar, maka bonus sekitar Rp 3,7 juta sudah siap dikucurkan oleh Arema.

Kemenangan memang jadi hal penting bagi Arema yang sedang mempertahankan posisi Baca Adu... Hal. 8

Tiga Rumus Kemenangan Kayamba SAMARINDA – Keith Kayamba Gumbs memiliki tiga rumus yang harus dilakukan oleh pemain Arema Indonesia andai ingin bermain maksimal lawan Mitra Kukar Kutai Kartanegara, malam ini (29/7). Tiga kata itu adalah cerdas, keras dan kompak. Ya, pemain Arema harus cerdas, keras dan kompak dalam bermain, agar merebut poin di Stadion Aji Imbut, kandang Mitra Kukar. Apalagi, homebase Naga Mekes, julukan Mitra Kukar, baru ternoda satu kekalahan saja. “ Ti g a h a l y a n g p a l i n g penting untuk pertandingan besok malam (malam ini.

Red). Kita harus memiliki men tal cerdas, keras dan kompak. Itu bisa bikin kita minimal curi poin dari Mitra Kukar,” ungkap Kayamba ketika diwawancara Malang Post kemarin siang (28/7). Menurut Kayamba, kepintaran dalam mengadaptasi serta memahami strategi yang diinginkan tim pelatih sangat penting untuk pertandingan lawan tim sekelas Mitra Kukar. Apalagi, Rahmad Darmawan (RD) adalah sosok pelatih yang selalu memiliki strategi cadangan yang secara tibatiba diinstruksikan kepada penggawa Arema. Baca Tiga... Hal. 8

Mengikuti Tur Arema Indonesia ke Kalimantan Timur (2)

Menikmati Bekas Kejayaan Pelabuhan Besar di Samarinda

SAMARINDA – Dukungan nyata dari supporter kebanggaan Malang Raya, Aremania bakal terasa di Stadion Aji Imbut malam ini (29/7). Kedatangan Arema Indonesia dalam lawatan Tenggarong dan Samarinda bakal memancing kehadiran ribuan Aremania dari penjuru Borneo ke Kalimantan Timur. Bahkan, Aremania siap beraksi dan membirukan Stadion Aji Imbut kala Singo Edan berlaga lawan Naga Mekes. b t Perwakilan Aremania Borneo T Tenggarong, Fit Fitra menyebut, setidaknya bakal ada seribu Aremania

Dalam perjalanan kali ini saya menyempatkan diri mengunjungi sekitar bekas pelabuhan besar tempat bongkar muat container. Tempat ini tidak terlalu jauh dengan hotel tempat tim Singo Edan menginap.

Baca Seribu... Hal. 8

Baca Menikmati... Hal. 8

Hari kedua mengikuti tur Arema Indonesia dalam lanjutan Kompetisi Indonesia Super League (ISL) di Samarinda, wartawan Malang Post, Guest Gesang menyempatkan bekeliling di pinggiram ibu kota Kalimantan Timur itu. Apalagi, banyak waktu luang ketika tim sedang istirahat di hotel.

KELILING: Wartawan Malang Post Guest Gesang berpose di jembatan Sungai Mahakam.

SIAP PERANG: Pemain Arema Indonesia menjajal Stadion Aji Imbut demi menghadapi Mitra Kukar (foto atas). Pelatih penjaga gawang Hendro Kartiko memberi materi kepada Kurnia Meiga Hermansyah.

GUEST GESANG/MALANG POST REDAKTUR: JONS, LAYOUTER: SLATEM


13

SENIN, 29 JULI 2013

HARGA MURAH: Stand Alfamart menyediakan kebutuhan lebaran dengan harga murah.

Pakisaji, Donomulyo Bakal Disambangi Pasar Murah

DIALOG: Bupati Malang H Rendra Kresna berdialog dengan para pedagang yang berjualan di pasar murah lebaran.

PASAR MURAH LEBARAN Ringankan Beban Masyarakat JELANG lebaran, kebutuhan masyarakat sangat meningkat. Karena permintaan masyarakat meningkat, harga barang-barang kebutuhan pokok pun meningkat. Hal itu sangat dirasakan bagi mereka keluarga yang berada di kelas menengah ke bawah. Untuk membantu meringankan beban masyarakat, Pemkab Malang menggelar pasar murah lebaran yang digelar selama dua hari di halaman kantor Kecamatan Lawang, pada Sabtu-Minggu kemarin.

Pasar murah digelar sebagai wujud perhatian Pemkab Malang untu membantu dan meringankan masyarakat terutama yang kurang mampu, khususnya untuk memenuhi kebutuhan pokok menjelang lebaran,” Bupati Malang Pasar murah yang digelar Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Pasar (Disperindagsar) Kabupaten Malang tidak hanya berlabel murah saja, tapi benar-benar

RENDRA KRESNA

menjual barang kebutuhan pokok dengan harga murah, khususnya sembako. Beras disediakan sebanyak 4 ton yang dijual dengan harga Rp 6.500 dari harga pasar

dan cukup. Jadi masyarakat tidak perlu takut atau khawatir kehabisan,” ungkap Rendra Kresna. Dengan stok yang cukup tersebut, Rendra menyarankan agar masyarakat tidak perlu melakukan aksi borong sembako. Sebab jika memborong sembako, maka nantinya justru bisa menaikkan harga barang karena dianggap langka. “Sehingga supaya harga sembako di pasaran tetap normal, untuk belanjanya lebih baik secukupnya saja,” ujarnya. Orang nomor satu di lingkungan Pemerintah Kabupaten Malang ini, juga berpesan kepada masyarakat untuk berhatihati ketika membeli barang atau produk

TINJAU: Bupati Malang Rendra Kresna meninjau standstand pasar murah lebaran di halaman Kecamatan Lawang.

makanan untuk Hari Raya. Karena di pasaran masih banyak produk yang tidak halal. Serta banyak produk yang tidak mencantumkan tanggal kadaluarsa-nya. “Meski sebelumnya sudah dilakukan operasi, namun tidak menutup kemungkinan masih saja pedagang yang nakal menjual produk yang tidak halal dan kadaluarsa. Oleh karena itulah, lebih baik berhati-hati untuk membelinya. Jika memang menemukan produk membahayakan, silahkan melaporkan ke pihak berwajib sehingga bisa segera dilakukan penyitaan oleh polisi,” terangnya.

Baca Pakisaji... Hal.14

Rp 8 ribu, begitu pula halnya dengan gula pasir, dari 4 ton gula yang disediakan juga dijual lebih rendah dari harga pasar yaitu Rp 8 ribu dari harga pasar Rp 10.500 sampai dengan Rp 11 ribu. Untuk minyak goreng disediakan sebanyak 3 ton dengan harga jual Rp 8 ribu dari harga jual di pasar Rp 12 ribu. Dari 1 ton telur ayam yang disediakan dijual dengan harga Rp 14.500 dari harga pasar Rp 16 ribu sampai Rp 17 ribu. Baca Pasar... Hal.14

Sembako Aman, Belanja Secukupnya MASYARAKAT di Kabupaten Malang tidak perlu resah atau takut kehabisan bahan pokok pada saat lebaran nanti. Pasalnya, stok sembilan bahan pokok (sembako) untuk masyarakat di wilayah Kabupaten Malang masih aman. Bahkan stoknya saat ini berlimpah. Kepastian itu disampaikan oleh Bupati Malang Rendra Kresna, pada saat acara Nuzulul Quran di Pendopo, Kepanjen Jumat (26/7) lalu. Rendra menyebut bahwa stok sembilan bahan pokok, seperti beras, gula, tepung, minyak goring dan lain-lainnya masih aman dan cukup untuk 6 bulan ke depan. “Untuk sembako, stok untuk masyarakat Kabupaten Malang masih sangat aman

PASAR murah lebaran tidak hanya digelar di halaman kantor Kecamatan Lawang saja, untuk memperluas jangkauan masyarakat yang menerima manfaat pasar murah itu, Pemkab Malang akan menggelar kembali pasar murah di dua kecamatan yang terpisah, yakni di Kecamatan Pakisaji dan Kecamatan Donomulyo. Di Kecamatan Pakisaji akan digelar di Desa Kebonagung pada 1 Agustus mendatang, sedangkan di Kecamatan Donomulyo akan digelar di Desa Kedungsalam pada 30 Juli besok. “Di dua wilayah itu kami menyebutnya pasar murah. Ada tiga komoditi yang kami siapkan, gula, beras dan minyak goreng masing-masing sebanyak 2 ton,” kata Kepala Disperindagsar Kabupaten Malang Ir. Helijanti Koentari. Kesuksesan pasar murah lebaran di Kecamatan Lawang, harapannya dapat juga sukses digelar dua kecamatan yang akan menggelar kegiatan yang sama. Karena, saat ini masyarakat sangat mengharapkan adanya kebutuhan pokok yang dijual dengan harga murah dan terjaga kualitasnya. Karena itu, pihaknya juga menggelar pasar murah di dua kecamatan lainnya agar semakin banyak masyarakat yang dapat menikmati keberadaan pasar murah itu. Pasar murah selain bekerjasama dengan Tim Penggerak PKK Kabupaten Malang, juga dengan para distributor, PG Krebet dan PG Kebonagung, Sub Divisi Bulog Malang, asosiasi pedagang, juga dari beberapa SKPD seperti Dinas Pertanian dan Perkebunan, Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan, BKP3 dan BPM.

Tidak hanya itu, Rendra juga menghimbau supaya masyarakat tidak menyalakan petasan. Terlebih pada saat orang sedang melakukan salat tarawih. Karena hal itu sangat mengganggu sekali. “Sebetulnya pada dasarnya menyalakan petasan itu hukumnya haram karena telah menghambur-hamburkan uang,” tambahnya.(agp/aim)

ANTRE: Bupati Malang Rendra Kresna melihat produk sembako yang banyak diantre warga.

Enam Ton Beras Ludes dalam Dua Hari PASAR murah jelang lebaran yang digelar Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Pasar (Disperindagsar) Kabupaten Malang, di Pendopo Kecamatan Lawang, mendapat sambutan luar biasa dari masyarakat. Ini terlihat dari banyaknya komoditas bahan pokok yang dibeli masyarakat setelah dua hari digelar (27-28/7) kemarin. Kepala Disperindagsar Kabupaten Malang Ir. Helijanti Koentari menjelaskan selama dua hari gelaran Pasar Murah di Kecamatan Lawang sejumlah komoditas bahan pokok (sembako), yakni beras, gula, minyak goreng, telur dan tepung terigu rata-rata yang terjual mencapai enam ton. “Animo luar biasa ditunjukan oleh masyarakat, ketika kami menggelar Pasar Murah di Pendopo Kecamatan Lawang. Kami sampai kewalahan menyediakan sejumlah bahan pokok tersebut. Dalam kesempatan ini, tiap bahan pokok yang sudah terjual rata-rata sebanyak enam ton, seperti apa yang saya laporkan kepada Bapak Bupati hari ini (kemarin),” ujarnya. Menurutnya, pada hari terakhir Pasar Murah di Pendopo Kecamatan Lawang kemarin, antusiasme masyarakat tak surut. Bahkan kata Herlijanti sapaan akrabnya, warga semakin banyak datang untuk memborong sembako dengan harga murah itu. “Malahan saya dapat laporan, mereka sudah menunggu dibuka, sejak pukul 05.00,“ ucapnya. Dari beberapa tempat yang pernah diadakan Pasar Murah jelang Lebaran pada tahun-tahun sebelumnya, Helijanti mengatakan bahwa hanya di Kecamatan Lawang yang mendapatkan animo luar biasa. Bahkan animo dari masyarakat Kecamatan Lawang dan sekitarnya tersebut, diluar perkiraan dari Disperindagsar Kabupaten Malang. “Apa yang terjadi di Kecamatan Lawang, menurut saya luar biasa. Animo pembelinya sangat tinggi, hingga kami kewalahan menyediakannya. Semoga yang membeli, mereka yang benar-benar membutuhkan,“ jelasnya. Baca Enam... Hal.14

DIBORONG: Salah satu satu stand yang ada di pasar murah diborong masyarakat.

REDAKTUR: MUHAIMIN, LAYOUTER: REEP


SENIN, 29 JULI 2013

Rawan Laka, Bangun Pospam di Jalibar Tingkat Kriminalitas Juga Tinggi KEPANJEN – Operasi Ketupat 2013 untuk pengamanan lebaran baru akan dimulai 2 Agustus nanti. Saat ini, Pos Pengamanan (Pospam) di wilayah Kabupaten Malang sudah mulai dibangun. Kemarin, pembangunan Pos pengamanan diawali di Pos VI di simpang tiga Jalur Lintas Barat (Jalibar) Kepanjen. “Pos pengamanan lebaran ini, mulai efektif berjalan pada 2 Agustus sampai 17 Agustus nanti. Tetapi kami sengaja lebih awal supaya nantinya tidak ribet,” ungkap Kapolsek Kepanjen, Kompol Suyoto, ketika memantau pembangunan Pos pengamanan kemarin. Menurut mantan Kabag Ops Polres Malang ini, Pos pengamanan di Jalibar Kepanjen ini, memang sangat diperlukan. Sebab tingkat kerawanan kecelakaan lalu lintas (laka) di lokasi ini sangat tinggi. Pasalnya, selain belum adanya rambu-rambu lalu lintas, di simpang tiga Jalibar ini juga masih belum terpasang lampu trafigh light (lampu lalu lintas). “Apalagi nantinya Jalibar ini akan digunakan sebagai jalur alternative untuk mengurai kemacetan di Kota Kepanjen. Kendaraan yang dari Kota Malang dengan tujuan Blitar, Tulungagung dan Trenggalek tidak lewat jalur Kota Kepanjen tetapi lewat Jalibar. Begitu juga sebaliknya, kendaraan yang dari Trenggalek, Tulungagung dan Blitar yang mau ke Malang juga lewat Jalinbar. Sehingga tingkat kepadatan arus di Jalinbar ini nantinya sangat tinggi,” jelas Suyoto. Selain tingkat kerawanan kecelakaan

Pasar Murah Lebaran... Sambungan dari Halaman 13

12 ribu tabung LPG 3 kg disiapkan yang hanya dijual dengan harga Rp 12 ribu dari harga pasar Rp 14.500. “Pasar murah digelar sebagai wujud perhatian Pemkab Malang untu membantu dan meringankan masyarakat terutama yang kurang mampu, khususnya untuk memenuhi kebutuhan pokok menjelang lebaran,” kata Bupati Malang Rendra Kresna, usai membuka pasar murah lebaran. Usai dibuka, ratusan masyarakat langsung menyerbu stand sembako murah yang dijual khusus hanya di pasar murah. Karena semua barang yang dijual murah sudah didatangkan langsung dari distributornya. Pasar murah tidak hanya memberikan kesempatan pada masyarakat Kecamatan Lawang dan sekitarnya saja. Melainkan bila ada wisatawan maupun pengunjung luar kota yang kebetulan lewat boleh membeli di Pasar Murah ini. “Semoga yang mendapatkan banyak memanfaatkan adalah warga Kecamatan Lawang dan sekitarnya. Jangan ada aksi borong agar semua bisa mendapatkannya,” pesan orang nomer satu di Pemkab Malang itu. mayoritas warga sangat diuntungkan dengan keberadaan pasar murah ini. Pasalnya, harga kebutuhan bahan pokok yang dijual sangat berbeda jauh yang dijual di supermarket maupun pasar tradisional. “Di sini, harganya lebih murah terutama untuk kebutuhan bahan pokok seperti sembako. Terima kasih Pak Bupati,” ujar Yuli, warga Lawang. (big/aim)

Enam Ton Beras Ludes... Sambungan dari Halaman 13

AGUNG PRIYO/MALANG POST

BANGUN : Kapolsek Kepanjen, Kompol Suyoto ketika memantau pembuatan Pos Pam Lebaran di simpang tiga Jalinbar √ Kepanjen, kemarin. cukup tinggi, di Jalibar ini menurut perwira dengan satu melati ini, tingkat kriminalitas juga sangat tinggi. Mengingat di Jalinbar ini, masih belum sepenuhnya jalan dipasang lampu

penerangan jalan. Sehingga ketika kondisi malam, sangat rawan terjadi jambret ataupun perampasan kendaraan. “Tetapi untuk mengantisipasi supaya tindak kriminalitas itu tidak sampai

Pengusaha PR Pakis Mas

WAJIB BAYAR LAWANG- Bupati Malang H Rendra Kresna mengingatkan kepada seluruh perusahaan di Kabupaten Malang agar membayar Tunjangan Hari Raya (THR) kepada karyawannya tepat waktu dan sesuai aturan. Himbauan itu keluar menanggapi masih adanya demo yang dilakukan 120 buruh Pabrik Rokok (PR) Pakis Mas menuntut THR. “Kami himbau agar setiap perusahaan wajib membayar THR bagi para karyawan yang akan merayakan Idul Fitri paling lambat tujuh hari sebelum lebaran,” ungkap Bung Rendra, sapaan akrabnya, kepada Malang Post usai pembukaan Pasar Murah di Kecamatan Lawang. Menurutnya, membayar THR sudah menjadi kewajiban pengusaha di perusahaan tersebut sebagai salah satu bentuk penghargaan kepada pekerjanya selama ini. Sebagaimana telah diatur Peraturan Menteri Tenaga Kerja (Permenaker) Nomor 4 Tahun 1994 tentang tunjangan hari raya keagamaan, salah satunya Hari Raya Idul Fitri.”Para karyawan harus merasakan kebahagiaan saat hari raya, salah satunya dengan menerima THR tersebut,” ucapnya. Untuk itu, dia memerintahkan kepada pihak Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) menindak tegas kepada tiap perusahaan yang terlambat atau mengabaikan menjalankan kewajibannya membayar THR. “Disnakertrans harus melakukan pengawasan apabila ada perusahaan yang melalaikan kewajibannya membayar THR. Secepatnya diingatkan dan jika perlu diambil tindakan tegas,” tegasnya. Ketua SPSI Jatim itu menegaskan, mutlak

terjadi, kami nantinya akan melakukan mobile dengan mobil patroli setiap saat selama 24 jam. Sehingga pengendara yang melintas di Jalibar nantinya akan merasa aman,” paparnya.(agp/aim)

Lanjutnya, beberapa kebutuhan pokok yang dijual di Pasar Murah tersebut memang harganya jauh di bawah pasaran saat ini. Itu bertujuan untuk membantu dan meringankan masyarakat terutama yang kurang mampu dalam memenuhi kebutuhan pokok menjelang lebaran. “Mayoritas masayrakat lebih memilih tempat yang menjual harga lebih murah, meski itupun selisih harga julanya cuma sedikit,“ ucap wanita ramah ini. Bahkan beberapa kebutuhan pokok yang dijual di Pasar Murah tersebut dijual dengan harga di bawah pasar. Misalnya daging sapi dari harga Rp 90 ribu per kilo di Pasa Murah dijual Rp 85 ribu per kilo. Sedangkan daging ayam dijual dengan harga Rp 25 ribu per kilo, padahal di sejumlah pasar tradisonal dijual Rp 30 ribu per kilo. “Selisih penjualan di Pasar Murah kali ini, cukup banyak.“Bahkan harga daging selisihnya mencapai Rp 5 ribu,“ ujarnya. (big/aim)

Pakisaji, Donomulyo Bakal...

THR

H Rendra Kresna para pengusaha memberi THR kepada para karyawannya dengan sejumlah satu kali gaji. Dia menolak bila ada pengusaha yang membayarkan THR tidak sesuai dengan satu kali gaji tersebut. “Peraturannya sudah jelas, jumlah THR itu satu kali gaji. Kalau ada pengusaha yang tidak membayar dengan satu kali gaji, bisa dilaporkan kepada pos-pos pengaduan THR yang sudah disediakan Disnakertrans,” pungkasnya. (big/aim)

Obrak Balapan Liar, Amankan Lima Sepeda Protolan MALANG ––Setelah mengobrak aksi balapan liar di Singosari dan Karangploso. Polisi kembali mengobrak-abrik arena balapan liar di Kalipare dan Bantur. Dua arena balapan liar yang selama ini meresahkan masyarakat, diobrak petugas Polsek Kalipare dan Polsek Bantur. Petugas membubarkan aksi trek-trekkan itu, karena dianggap membahayakan. Dari hasil operasi itu, petugas mengamankan lima sepeda motor yang kondisinya protolan. Kali pertama balapan liar yang dibubarkan petugas di jalan raya perbatasan Desa/Kecamatan Kalipare, sekitar pukul 17.00. Saat itu, petugas Polsek Kalipare mendapat pengaduan masyarakat, kalau ada sekumpulan anak muda ngabuburit dengan melakukan balapan liar. Warga melapor karena merasa resah dengan adanya kegiatan itu. Selain membuat bising telinga, juga membahayakan pengendara lain yang melintas. Mendapat laporan itu, petugas lalu melakukan penyelidikan. Begitu benar, tanpa menunggu waktu lama petugas langsung membubarkan dan mengamankan empat sepeda motor pro-

tolan yang digunakan dalam balapan liar. “Sepeda motor protolan itu, kami amankan di Mapolsek Kalipare. Untuk pemilik kendaraan yang juga kami amankan, langsung kami bina dan sidang tipiring. Sedangkan untuk sepeda motornya bisa diambil asalkan surat-surat lengkap dan kendaraan dilengkapi,” ungkap Kapolsek Kalipare, AKP Agus Siswo Hariadi. Sedangkan Polsek Bantur membubarkan balapan liar di jembatan Kali Lesti, Jalan Raya Wonokerto, Kecamatan Bantur sekitar pukul 23.00. Dari belasan pemuda yang sedang balapan liar, petugas hanya berhasil mengamankan satu kendaraan yang dijadikan balapan liar. Sedangkan kendaraan lainnya, kabur setelah mengetahui kedatangan petugas. “Pemilik sepeda motor yang kami amankan itu, langsung kami lakukan pembinaan. Dia kami minta membuat surat pernyataan untuk tidak mengulangi lagi. Dan balapan liar ini sendiri setelah ada warga melaporkan karena mengaku resah,” ujar Kapolsek Bantur, AKP M Azwandi.(agp/aim)

PJU Malang Timur Mulai Diperbaiki PAKIS-Menjelang Lebaran, sejumlah penerangan jalan umum (PJU) di kawasan Malang Timur, mulai dilakukan perbaikan. Pemandangan itu selama beberapa hari terakhir juga terlihat di

14

sisi badan jalan raya Kecamatan Pakis. Petugas atau pekerja dengan menggunakan mobil khusus, secara bergantian melakukan pengecekan satu-persatu PJU di sisi jalan. Bahkan, tidak jarang petugas harus melakukan pergantian lampu dengan menggunakan mobil khusus untuk menjangkau PJU yang dirasa perlu. “Untuk hari ini (kemarin), pengecekan

PJU dilakukan di Pakis. Namun hari-hari sebelumnya atau mendekati lebaran, seperti di kawasan Malang Timur yakni Poncokusumo dan Tumpang, sudah dilakukan,” kata Hadi, seorang pekerja dari Dinas Bina Marga Kabupaten Malang. Kepala Dinas Bina Marga Kabupaten Malang, M Anwar, dikonfirmasi terpisah mengungkapkan, menjelang lebaran ini PJU memang tengah dilakukan pengecekan. Targetnya, agar membantu penerangan untuk pemakai jalan. Sehingga, saat memanfaatkan jalan bisa terasa nyaman.

“Mengenai lampu PJU, selama beberapa hari terakhir ini memang sudah dilakukan pengecekan dan perbaikan. Pengecekan yang dilakukan tersebut, sifatnya menyeluruh di seluruh kabupaten,” ujar Anwar. Ditambahkannya, bahkan untuk tahun ini, beberapa wilayah juga mendapat penambahan PJU. Diantaranya, Kecamatan Tumpang yang pemusatan lampunya ditaruh di pusat kota.”Seperti Tumpang tahun ini mendapatkan penambahan PJU di pusat kota,” imbuhnya. (sit/nug)

Sambungan dari Halaman 13

“Kalau di Pendopo Kecamatan Lawang mungkin masih dekat dengan kota. Kalau di dua tempat itu, nantinya kami akan menempatkannya di salah satu desa, tujuannya agar lebih tepat sasaran lagi,“ pungkasnya.(big/aim)

PERAMPOKAN SEKOLAH

Karena Abaikan Perintah Kapolres LAWANG- Dalam sebulan ini, dua sekolah di wilayah hukum Polres Malang menjadi sasaran perampokan. Kejadian pertama menimpa SMAN 1 Gondanglegi awal bulan ini dan kasus kedua SMAN Lawang pada hari Senin (22/7) lalu. Terkait maraknya perampokan di lembaga pendidikan, membuat kepolisian kembali menghimbau kepada pihak sekolah untuk tidak meninggalkan uang di sekolah. Kapolsek Lawang, Kompol Eko Suminto kepada Malang post menegaskan bahwa himbauan tersebut sebenarnya sudah disosialisasikan sejak lama. “Bahkan, yang memberi perintah untuk tidak meninggalkan uang di sekolah adalah langsung Kapolres Malang. Hal tersebut terjadi setelah dua bulan lalu marak sekolah menjadi target perampokan,” serunya. Eko Suminto Untuk itu, dia heran mengapa SMAN 1 Lawang tidak menghiraukan himbauan tersebut. Padahal menurutnya sudah disosialisasikan sejak dua bulan lalu. Seperti yang diketahui, akibat pihak sekolahan tidak menghiraukan sosialisasi tersebut, kawanan perampok menggondol uang Rp 120 juta yang berada di dalam tiga brankas.”Kata pihak sekolah, saat uang terkumpul itu pada hari Jumat. Jadi alasannya, tidak sempat sempat disetorkan ke bank,” terang Eko, sapaan akrabnya. Lebih lanjut ia menyatakan jika tak sempat menyetorkan ke bank, seharusnya pihak sekolah mempunyai inisiatif untuk mengamankan uang tersebut, seperti membawa pulang ke rumah salah seorang guru. Itu dilakukan untuk meminimalisir kerugian, saat kawanan perampok menjalankan aksinya. “Untuk itu, saya menghimbau kepada sekolahan yang ada di Lawang ini, untuk tidak meninggalkan uang di sekolah meski itu ada di dalam brankas. Dan harap himbauan tersebut ditaati, untuk mengurangi resiko,” himbaunya. Sementara itu, Kapolres Malang AKBP Adi Deriyan Jayamarta SH SIK dikonfirmasi terpisah memang membenarkan sudah memberikan sosialisasi kepada sekolahan untuk tidak meninggalkan uang dalam jumlah banyak di sekolah. Itu dilakukan untuk mengantisipasi tindak kejahatan pencurian dan perampokan yang terjadi.(big/nug)

SIGIT ROKHMAD/MALANG POST

PENGECEKAN: Pekerja melakukan pengecekan PJU di sisi Jalan Raya Pakis. REDAKTUR : SRI NUGROHO, LAYOUTER : DJ AMIEL


SENIN, 29 JULI 2013

MALANG MOBIL - MOTOR HONDA revo absolute um800 angsr 300rb an kondisi ok, brg terbatas hub.081231774417-7728007 BG-19/8 AIRLANGGA mbl mlg Jl. Danau Toba Raya E 1-27 (0341) 75571810811362010. Jual Beli Tukar Tambah mobil bekas Cash & Kredit www.kapanlagi.com BG-29/12 DIJUAL spd motor Honda revo th.2010 siap pakai harga 8jt hub. Jl. Mondokoro I/42 Singosari Mlg tlp.0341-7346127 BL-28/7 DAIHATSU EXTRA PROMO NEW XENIA DP 20jt Terios DP 20jt, Grand Max. DP 15jt, Pick up. DP 11jt Proses cpt. Cash Kredit Hub. 082131930990/ 9572750. Pin BB 21DDF347 BG-6/8 MITSUBISHI GEBYAR Promo Lebaran Pajero, Outlander, Mirage, Discount s/d 25jt free: KC, S. Visor, Bumper 081235146235/5186696 BG-10/8 BULAN puasa tlah tiba saat tepat beli L300 dan Truck Mitsubishi hrga special proses cepat & mudah Hub sony : 081233007709/8630256 BG-6/8 DIJUAL cpt mbl Mitsubishi L300 Ctitzen th86 Indonesia Jaya Istimewa, N Kab, Hrg 42,5jt Hub: 081333452872 BG-30/7 NISSAN MOBIL NISSAN ORDER BARU INDEN ALL New Grand Livina, Promo Lebaran. DP & Angs pling murah Ready Stock bisa TT Miky 081333319914 BG-30/7 TOYOTA JUAL avanza ‘06 hitam ist,n kab full variasi (nego tipis) hub. 081334039489/081334659047 no sms BG-6/8 DIJUAL terios thn 2007 wrn hitam hub:7780727, 082143503013 BG-16/7 DIJUAL mbl Toyota twin cim thn’88 Wrn Putih’Hub: 08123399874 .Pak Santo BL-30/7 AVANZA G 2009 HITAM N MLG Ko ta Perum Graha Kencana Seltan I/IIA Hub. 081333452767 BG-26/7 • SUZUKI • READY STOCK!! ERTIGA Disc Besar DP Bebas Splash, Apv, Swift, PU. HUB Hadi 2374008/ 085239073708 BG-30/8 “PROMO SUZUKI DISCON SU PER BESAR” APV, Swift, Sx 4, Pick Up, DP & Angsran termurah Hub. 0341-7562297 BG-30/8 JUAL Suzuki Esteem 1.3 Th 96 Plat L a/n sndri Merah Metalik hrg 46 jt nego 081390454277 BL-30/7 “PROMO SPLASH DP 25JT/PU, DP 15JT/APV, DP 33JT/ERTIGA, DP 45JT Hub. 2888236/087759798877

•HONDA• DJL INNOVA ’08 grey m/t rp 195jt siap pakai hub. 08123360893/ 081281070950 BG-22/7 •HONDA• DIJUAL Honda Accord.Thn’85 Warna Merah, N.Kota, Ac, Power Window, Power Staring, Interior Ori, Central Lock, Alarm, Harga 28Jt. Hub: 081937986494. Jl.Panji Suroso no.8E. BG-30/7 VARIASI MOBIL ALRM 275rb, central lock 200rb, kaca film 200rb, DVD/USB/MP3 775rb, audio 1,2 jt, cover jok 575rb, Jl. Veteran 17 / Hub.0341-7020502/ 7750675 BG-21/8 TANAH JUAL cpt tnh+bgnan cocok utk kos lt.165 lb.40,5 dkt kmpus kanjuruhan d/a jl.simpang kepuh rt.10 rw.05 no.13 hub. 085235085068 di gang BG-19/8 RUMAH JUAL rumah bagus ALBA CELL shm, luas 7x20 M belakang tingkat Jl. Suropati 29 singosari (depan smp 1 singosari) hub.0341-5451000/087859017657 BL-28/7 DJL rmh dan tnh 1370 m2. kyai Tambak Deres. Sby. Hub. 081916492079/085755130040 BG-28/7 JUAL cpt rmh+tnh lb:42,5m 2 lt:165m2Jl.Simpang Kepuh Hub:085791527206 BG-16/7 DIJUAL Rumah tipe 47. Luas tanah 105 m2. Alamat Perum Tirtasani Blok M2 no.6. Karangploso Malang Hub: 082139529736 BG-29/6 DIJUAL rmh Bandulan atas T.36 hrg:120jt anda ajak pembeli kami beri komisi 5jt. Hub: 0818050 1147081945334462 BG-11/8 RUMAH mrh yg lain 200jt, kami 120jt T.36/61 lks.Bandulan bonus TV-LCD tlp. 08180501147/085746571600 BG-11/8 JUAL rmh Jl. D. Paniai H4B28 Lt.72 tkt,4 kmr tdr,2km Hub: 081230905590/7799810 BG-27/6 DIJUAL rmh Prum Mas Bumi Indah Blok F30D Jedong Mlg shm : kt2 km 1 L : 12 m2. Hub : 081555838552 (P. Antok). Hrg : 135jt, nego BG-8/7 JUAL rumah bagus dalba,sel shm luas 7x20 M belakang tingkat Jl. Suropati 29 singosari (depan smp 1) hub.0341-5451000/087859017657 BL-27/7 KREDIT BUTUH biaya sekolah,reno rumah/ modal usaha. Kami solusinya. Jaminan BPKB mtr/mbl & SHM bisa TO hub.Amin 936.36.96 BG-16/7 LOWONGAN

BG-5/8

READY stock ertiga,disc besar,dp bebas,AP, pick up hub. Hadi 237 4008/085239073708 BG-27/8

MP-Jual : HP E63 warna hitam kondisi bagus, harga bisa nego (hnya bg yg serius) hub 081217582557/ pin 2A01E5E9

MP-Jual : Kebun sawit 4ha SHM siap panen lokasi Banjarmasin hub 081232783909

MP-Jual : Tanah luas + 45m2, lokasi strategis blk dealer yamaha kpj, hub 087759849517

MP-Jual: Jasa supir panggilan segala mobil konvensional/manual dan Metik melayani pribadi,perkantoran/ perbankan dan perusahaan/ industri.hub:087888115025 atau 5042284.Terimakasih

MP-Jual : Jasa kursus pel mat utk smp/sma hub p edi no 0857089618980

MP-jual : jual anakan kucing persia hub bu tatik 0341-480622 jl ciliwung 1/56 malang. MP-Jual : Jalak putih sepasang siapan 7640030 MP-Jual : Kacamata rayban wayverer, murah meriah, trendy, keren, hub 081334099748/pin 33072006 MP-Jual : Rumah baru, shm, lok strategis tgh kota, lt 140, lb 54 harga 275 (nego) bisa kpr, hub 08179661273 MP-Jual : tanah lok strategis lt 140 (6x23) shm, harga 175 (nego) hub 08179661273

STNK spd mtr Honda’71 N-2430AC noka: C70M035925 nosin: C70ME112428 a/n MASKIYAH DZ.DRA d/a Jl. Veteran dalam no.06 rt.02 rw.02 kel.Sumbersari kec. Lowokwaru Mlg BL-27/7

MP Jual : Sarung Tenun halus utk parcel lebaran Merk “GIFT” dikemas kotak eksklusif,produksi sendiri,bisa reseller.harga Rp.80rb. MP-Jual : Etalase dg harga 400rb bagi yg bminat hub 083848706681 MP-Jual : tnh kavling lt 200 (10x20) lokasi araya graha golf VI kav 9, hrg 1,850 jt/meter hub. 081555621537 MP-Jual : tanah kavling lt 299 (21x14) shm, lokasi poros jl kalisari dekat smp 24 pandanwangi hrg 950rb/ meter. Hub. 081555621537 MP-Jual : Avanza G 2007 kuning metalik plat B ori, terawat, pemakai harga 121 jt, hub 085790829677 atau 03417785442 MP-Jual : Aqua gallon dan semua produk Aqua danone, 100% asli dan halal, dilvery order call 7721942, sms 0816559299

RUPA-RUPA AERRO LAUNDRY spesialis cuci sofa, springbed, kursi kantor, karpet, karpet permanen, gordyn, jok mobil, obras karpet dll siap dtg ketempat anda 24 jam non stop hari lbr ttp bka mlyani hotel, kantor, & perumahan Juga mlyni laundry kiloan hub. 0341-7077 376/736 7077/ 085646604841 ruko sulfat boulevard kav. I BG-26/7 ANDA BTH INTERIOR RMH, KNTR, HOTEL MLPTI: gorden, vitras, spending, wall paper, vertikal & horisontal Blind, karpet, kasa nyamuk, taplak meja, canopi tnpa di las (New Produk)Hub: GALERY GORDEN Jl. Ranugrati 33/sawo jajar 6358 666/726960 BG-26/7

STNK mbl mitsubishi’10 N-8936UB noka: MHMFE74P4AK041214 nosin: 4D34TF61399 a/n DEVINA CANDRA ARDIANA,SSI d/a Jl. Tlogo agung I/10 Rt 01/06 Lowokwaru Mlg BL-27/7

SERVIS BERKAH JAYAAC, service AC mobil/ split, kulkas, m-cuci, wtr heater, dll. 03415334555 / 5430 345 Jl. Cengger Ayam 30A

RUPA-RUPA JUAL garam,per 1 ton rp.1.200.000,diantar hub.081554324458 BG-25/8

TOUR & TRAVEL ME TRANS Tour Travel & Rent Car. Armada : New Avanza, New Xenia, Innova, Swift, Splash, Siroin dll. Wedding Car: Alphard, Mercy. Melayani: Bandara shuttle ( Malang - Juanda PP), Tour Wisata, Study Tour, Paket Wisuda, Tiket online, Dll. Jl. Veteran No.2 Malang Tlp. 0341 – 583958 / 081233666664 BG-12/8 DYNASTY Noer Tour And Travel. Paket wisata Jawa-Bali-Jakarta, carter-drop segala tujuan. MalangJuanda PP. penjualan tiket Pesawat dan KL. Jl. Raya Sengkaling Jetis 82. Telp. 0821328 58466/0341468471 BG-28/7 ANGKASA RENT CAR melayani sewa mbl: APV Arena, Xenia, Avanza, Kijang LGX, Mercy pengantin, Grand max, Grand Livina. Travel MlgJuanda/ Perak/ Srbya. Carter sgl jursn. telp/Hp: 0341-7324064/ 081 55373516/ 0819318 71298 BG-31/7 STASIUN TIKET. Solusi Penjual tiket transportasi dengan harga termurah dan pengiriman paket kilat seIndonesia. Hub: Jl. Tru nojoyo 46 F-1 Malang. Telp 0341-322777. website: www. stasiun tiket .com

INGIN turun/naik berat badan 3-5 kg/minggu. Hub.: 085607207190, 081233207080 BL-25/7 BUTUH DANA CPT +trm gadai titipkan LAPTOP/HP/KENDARAAN+BPKB JL.Bendungan sutami 33B Sumbersari tlp.0341-7359448 BG-4/8 JUAl burung jalak bali, sdh pnh bertelur umur 2th brsrtfkat resmi (harga nego) hub.081136833/ 081334029489 BG-6/8 TERAPI autism, lambat bicara, down syndrome, hiperaktif, gangguan konsentrasi. Hub.0341-477599 BG-23/7 “HAMNA FACIAL” menggabungkan bahan2 alami&pijat ±30menit. Wajah cerah alami, peredaran darah lancar & bebas kerutan. Hanya 50rb. Terapist datang ke rumah. Hub:085755211006 BG-28/7 CV ABADI mlyni kuras WC & salrn buntu. tangki plng bsr 5000 Ltr buka 24 jam Hub. Jl. lombok/yulius usman Gg 3/ 216 Mlg Tlp. (0341) 329517, hari libur tetap buka BG-30/7 ATOM clinic handphone service semua jenis HP, hardware dan software Jl. Bendungan Sutami No. 6 Sumber sari (depan kampus UMM II) telp: 0341 579998 Pin: 268BD5B7 BG-30/7 JUAL-BELI+TUKAR TAMBAH b a r a n g e l e k t r o n i k T V, L C D , DVD, kulkas dll Jl. S. Supriadi gang 6 No. 32 tlp: 7021089/ 085649861563 BG-29/7 BUTUH Ayam Ketawa, Pelung, Philipin. Telp.0341 9325632 Hub. Pak Sugeng 08179661385 di Tumpang BG-28/7

BG-27/7

BG-28/7

MP-Jual: mitsubishi kuda bensin th99 spr exceed,merah-silver,full var,velg rcg r16, ori cat, ban baru... pajak baru, siappp pake.. hub:9470903

STNK STNK spd mtr yamaha’07 N-2660BG noka:MH32560027K263782 nosin: 256263179 a/n ANDYARUJI KAHAR d/a JL. Kamelia no.07 rt.07 rw.10 kel. Lowokwaru kec. Lowokwaru Mlg BL-29/7

PASANG parabola gratis indovision/topytv/okvision di scpparabola rukokaranglomega kav.3 0341456222/456333

SUZUKI FUTURA GRV TH.2000 TLP:0341(2810547) 081233126916 BL-27/7

MP-JUAL

KEHILANGAN

DICARI alat second. Perkan toran & mixer, Video, Per alatan Shooting Video. hub: 081803830045

GEBYAR Discon bombastis SZK, PU, APV, SX4 open indent Ertiga double blower & new Swift 9568253/081141959999

MP-Jual: Zebra 94 N kota ac/tp/vr model troper, hitam h. 26 jt nego hub. 085646539222

LOWONGAN DIBUTUHKAN karyawan laki-laki admin D3 kutansi ipk 2,75 mengoperasikan computer max.22 th blm nikah lamaran dbw langsung ke kantor PT.GIEB BL-28/7

BG-26/7

BG-29/7 “YONO TRANS” Mlg-Sby-Prk PP. Bondowoso 1B Mlg 0341-2194639/081334614154 Tiket Pesawat/Laut, Tour Wisata, Rent Car

PENGOBATAN PENGOBATAN alternative pijat refleksi mngobati sgala sgala mcm pnyakit, stroke, darah tinggi, kanker dll Jl. Kbnsari 2 skun (dpn Gg. salak) T. 03414333882 BG-24/12 PIJAT MBK EVI mnerima khusus panggilan pijat capek”body spa, traphy vitalitas...s4 tunggu call anda: 081252749612 BG-10/8 KULINER GUDEG YANG TI Jl. bantaran brt II/35 & mbl kijang jl Sukarno hatta bln puasa buka jam 13.00 s/d 19.00 tlp. 081555814567

BG-23/7

BG-28/7 WWW.AIRLANGGARENTCAR.COM (0341-716458/7056458-081838 6458) menyewakan mobil pngan tin, tamu VIP dan travel mlg-sby/ juanda(PP), dgn driver pengalaman, sabar, tepat waktu, & tdk merokok, Alphard, Velfire, Camry, Mercy, Altis, Fortuner, Innova, Avanza, Xenia, Dll. Jl. Danau Toba E1-27 Mlg Hotline: 081 730 1000

BG-26/7

BG-30/7

MP-Jual : Tanah L:9496m, lokasi strategis pst pemkab, kepanjen (depan stadion kanjuruhan) Rp 500rb/ m, lingkungan perkantoran. Hub: 081333498944

MP-Jual : Motor yamaha Mio, thun 2010 wrna merah maron, brng msh bagus, hrg 9,5 bza nego, yg minat hub 085646318821/03418936392

MP-CARI

MP-Jual : Jasa ojek motor, antar jemput sekolah/karyawan, jasa kurir. Hub 081937717678

MP-Cari: HP Nokia 1200/1208, Kondisi Bagus.Hub:081 805 131 258.

MP-Jual : Happy shell (cairan penghemat bbm) solusi tepat kantong pun hemat. Harga bbm naik kami punya solusinya!! CP: Saiful 085815888432

MP-Cari : Beberapa sopir sim B-1 & karyawan-wati toko grosir umurijasah bebas bs tdr dlm bs plg sore jl sersan harun 62 tlp 7791616dkt matahari psr bsr mlg

MP-Jual : Honda accord th 83 N kota, biru mtlk, mulus L/D, msn sht, 15 nego.. srius. 081232774339/ 085855967428

MP-Cari : Kerja sebagai tukang kebun apa aja terima, kalau anda berminat bisa hub. 083848706681

MP-Jual : kue khonggwan marjan siplah kue marie-wafer-astor halusmurah isi penuh, diskon khusus, hb sersan harun 62 tlp 7791616/ 08123397711

MP-Cari : colt dsl 120ps engkel box 91-99 ato cabinnya bs t.t colt dsl 91 engkel box msh bgs. Hub 03417791616-08123397711 jl. Sersan harun 62 malang daerah matahari malang

MP-Jual : Beberapa keris Majapahit dijual murah, segera hubungi HP: 082140514246

MP-Cari : percetakan mencari banyak tenaga muda sma, smk grafika, hubungi 083842210571

BG-23/7

BG-31/12

PUSAT penjualan tiket Chandra transport Jl. Ade irma Suryani (tongan) No 19 telp.0341 322580366863 malang

BG-26/7

BG-31/7 KOMPUTER PUSAT GROSIR & SERVICE LAPTOP &PRINTER Printer : IP2770 Lkp infuse 459rb, Mp287 Lkp infus 659rb, T13= 615rb, BISA INFUS GRATIS Lap top : Acer AOD270 Dualcore 2,5jtan, Compaq CQ43 3,4jt-an disini semua plg MURAH dan plg berkualitas, CEEK..!! Hub : Jl. Galunggung No.91Mlg Telp. 558440-9634440 Hp. 085735 607111-0821 31475761

DEPOT MANINJAU sedia masakan Jawa & madura mnrima psnn nasi Bungkus, rantang, kotak, kuning, tumpeng. Buka setiap hari mulai 05.30. Jl. Danau Maninjau No. 91/ 711842

BG-30/7

BG-29/7

“BOROBUDUR TRANS” “Penjor” = mlg-dps PP “Buana”= mlg-blt, TL Agung Trenggalek PP “Surya”= mlg-jember PP346966/ 359155/ 7751155

KOMPUTER CENTRA COMPUTER –TOSHIBA-LENOVO-ASUS- Spesialist Store Toshiba N at kasir, Finger Print paling murah kualitas ter jamin..!!! ISI TONER Mulai 55rb, bisa Infus GRATIS, Ambil antar service. Hub. Jl. Panjaitan 111 Mlg telp. 576593- 9037898

O&J’S COMPUTER,rumah multimedia, melayani segala merk laptop,PC,CCTV,streaming,presentasi.Melayani service laptop,computer&assesoris cepat,memuaskan & murah Hub. 0341558615 www.Odanje.com Jl. Galunggung 50 F

BG-30/7

BG-26/7

MP-Jual : Seling full baja ukuran 10A panjang 150m kondisi 95%, hub 03417732632

BG-2/8

SURYA TOUR & TRAVEL PUSAT NYA TRAVEL SGL JURUSAN Melayani Bis mlm, Pswt, Kapal laut, Carter mbl, pkt ke sgl jurusan. Jl. Trunojoyo 10 E telp. 0341-354117. Website: www. surya travel. com.

(PRATAMA AHLI SEDOT WC) melayani sedot wc got buntu dll jl. Dirgantara VI B II no. 23 sawojajar mlng telp. 03417647878/ 7630312 hr libur tetap buka

MP-JUAL: Jasa salon mobil, bs krjakan di tmpat, pmbersihan in/ exterior, msin, ples body, cpt bersih murah mlai 150rb.* KONSULTASI GRATIS Hub. SUGA 7565939

TOUR & TRAVEL HARLIN travel antar jemput malang-denpasar,carter paket telp 0857 9353 2977-03418441677

MP-Cari : Pria/wanita u/ staf kantor :ADM, RCP, KEU, GUDANG, HRD, SPV. Inc 2-5jt/bln+harian. Min Pddkn SMP, SMU/K-S1/pensiunan (tanpa test, Lsg keputusan kerja). Sms biodata ke 085781227267 MP-Cari : kerja jaga rumah/mengurus villa di kota batu, sy wnt 48th kristn jujur tgjwb, sms 081333229425 MP-Cari : Kereta dorong bayi (baby stroler) kondisi bekas paki, hub 087701476626 MP-Cari : SPG u/ Spmarker Mlg, single, punya motor, gaji umr +incentive, hub: 081944811375 MP-Cari : Rumah di kodya mlg, mobil bs masuk, sdh shm, budget 200jtan, hub. 081945166744 MP-Cari : Tenaga kerja, krm lamaran anda ke kantor baitul watamil maal, jl keben A2 15, sukun. Up Prof Dr KH Suprianto MP-Cari : stand/counter utk jual mamin dng sewa bulanan. Sms: 081945166744

15


16

SENIN, 29 JULI 2013

SENIN, 29 JULI 2013

SD Insan Amanah

Pengabdian KKN 38 UMM

Menebar Kebahagiaan di Kampung Recobanteng

Entaskan Buta Aksara di Dusun Sumberejo

SMP ISLAM SABILILLAH

FOTO LAILATUL ROSIDA/MALANG POST

CHARITY: Orang tua siswa SMPIS sedang melayani pembeli dalam ajang Charity Sale SMPIS

Baju Branded Hanya Rp 3000 MALANG - Halaman gedung SMP Islam Sabilillah (SMPIS) Malang mendadak berubah jadi pasar. Ada penjual baju dan juga penjual sembako yang menggelar dagangan di halaman. Diantara penjual tersebut terlihat siswa SMPIS yang juga sibuk melayani pembeli yang berjubel dan antre untuk membeli sembako. Di sisi lain terlihat para ibu dengan kaus warna ungu dan dandanan cantik membantu pembeli memilih baju yang sesuai. Pasar murah SMPIS pada Sabtu (27/7/13) lalu digelar oleh Majelis Orangtua Siswa (MOS) dan siswa SMPIS. Aneka produk yang dijual benar-benar murah. Ada baju branded yang biasa dijual di department store hanya dibanderol Rp 3000 sampai Rp 25 ribu. “Semua baju yang dijual adalah sumbangan orang tua, dan semuanya baju baru yang dibeli di pusat perbelanjaan,” ungkap Ketua MOS SMPIS, Rifka Yasmina kepada Malang Post. Agenda kali ketiga ini benar-benar meriah. Ratusan potong baju dibeber di depan sekolah. Baju yang agak mahal dijual terpisah dengan harga Rp 25 ribu, sementara baju yang biasa dijual antara Rp 3000 sampai Rp 10 ribu. Masyarakat sekitar sejak pagi sudah antre untuk memborong aneka baju tersebut. Tak sedikit yang membeli hingga lebih dari dua potong baju. “Hasil penjualan ini akan jadi kas MOS sehingga untuk setiap kegiatan kami tidak menarik sumbangan ke orang tua,” urainya. Sementara itu kalau charity sale melibatkan orang tua, siswa SMPIS pun tak mau kalah dengan menggelar bazar sembako murah. Beraneka kebutuhan dapur seperti beras, minyak goreng, tepung, gula dan mie instan dijual dengan harga subsidi. Paket seharga Rp 90 ribu hanya dijual Rp 50 ribu. Subsidi barang tersebut diambilkan dari amal sodaqoh siswa yang dikumpulkan setiap hari selama Ramadan. Kepala SMPIS, Ali Affandy S.Pd. M.Pd menuturkan kegiatan ini merupakan bagian dari pesantren Ramadan. Sebelumnya siswa telah banyak belajar mengenai kitab kuning fiqih dan akhlak. Tuntunan beribadah yang baik sudah diberikan dan anak pun diajak untuk memraktikkannya melalui kegiatan sosial seperti bazar murah dan charity sale itu. “Ini adalah aplikasi dari pembelajaran basis proyek untuk mengawali implementasi kurikulum 2013, anak-anak dibangun kepedulian sosialnya melalui kegiatan ini. Anakanak belajar bagaimana orang yang mampu peduli sesama,” bebernya. Selain itu ada pula kegiatan pembagian takjil gratis di sejumlah tempat. Selain juga penyaluran zakat fitrah siswa kepada warga tidak mampu yang diantaranya diberikan ke panti asuhan dan kaum duafa. (oci/nda)

MALANG - Berbagi dan menebar kebahagiaan di bulan Ramadan yang penuh ampunan. Itulah tema program peduli sesama di bulan penuh rahmat yang dicanangkan SD Insan Amanah tahun ini. Bertempat di Kampung Recobanteng, Desa Suwaru kecamatan Pagelaran Kabupaten malang, SD Insan Amanah menggelar bagi sembako kepada warga setempat tepatnya di RW 04 RT 10 dan 11. Daerah ini dinilai SD Insan Amanah sebagai sasaran yang tepat dalam menerima bantuan jalinan sosial yang dilaksanakan pada Sabtu (27/7) lalu. Selain warga dengan tingkat ekonomi menengah ke bawah, daerah ini juga salah satu kampung muslim minoritas yang berada di Kabupaten Malang. Ketua LPI Insan Amanah, Hamdan, SH mengatakan apa yang dilakukan SD Insan Amanah merupakan sebuah kewajiban yang harusnya dilakukan orang muslim dalam membantu saudaranya yang membutuhkan. “Kami hanya melakukan apa yang seharusnya dilakukan, dan sebatas apa yang kami bisa,” katanya. Kendati demikian ia mengatakan tak hanya umat muslim, kaum nasrani yang kebetulan berada di sekitar muslimin di daerah itu juga diberi santunan sebagai kewajiban berbuat baik antar sesama. Hamdan menjelaskan selain taat ibadah kepada

FOTO: IMAM WAHYUDI/MALANG POST

BAKSOS: Para guru dan siswa SD Insan Amanah foto bersama dengan warga Recobanteng, Desa Suwaru dalam kegiatan bakti sosial. Allah, di sisi lain ada kewajiban sosial yang harus ditunaikan oleh seorang muslim yakni berbuat baik kepada sesama. Menurutnya SD Insan Amanah yang dulu belum banyak dikenal masyarakat hingga kini menjadi salah satu sekolah yang diunggulkan, merupakan berkah dari doa-doa kaum dhuafa. Oleh karenanya membantu meringankan beban hidup mereka merupakan wujud

rasa syukur Insan Amanah sebagai lembaga pendidikan yang selalu mendapatkan apresiasi dari masyarakat. “Upaya ini juga kami jadikan syiar untuk mengajak saudara-saudara kita yang mampu untuk terus peduli kepada saudara lain yang membutuhkan uluran tangan kita,” jelasnya. Sementara Syahrowi, tokoh masyrakat kampung Recobanteng, merasa ber-

syukur akan kepedulian yang diberikan SD Insan Amanah. Ia pun berharap apa yang diberikan menjadi sebuah manfaat yang diterima oleh warganya, mengingat dari sisi mental dan pembelajaran syariat, mereka patut diperhatikan oleh saudara muslim yang lebih mampu. “Kami sampaikan syukur kami kepada Allah dan keluarga besar SD Insan Amanah, semoga dengan sentuhan yang diberikan ini menjadi salah satu petunjuk bagi kami, untuk terus menguatkan akidah islam yang kami pegang selama hidup,” ujarnya. Ia pun berharap SD Insan Amanah menjadi lembaga pendidikan yang maju dan terus memberikan manfaat kepada seluruh masyarakat. Kepala SD Insan Amanah, Suhardini Nurhayati, M.Pd mengatakan selain berbagi kepada sesama, nilai syiar Islam merupakan poin penting dalam kegitan ini, mengingat mereka adalah warga muslim minoritas. Ajang silaturahmi dengan warga Recobanteng kali ini juga merupakan pembelajaran bagi siswanya terkait dengan kepedulian sosial. Ia berharap bahwa siswanya pandai bersyukur dengan kondisi mereka yang lebih baik. “Pelajaran ini sangat penting bagi siswa kami. Semoga mereka dapat bersyukur dengan apa yang mereka dapat pelajari hari ini,” tukasnya. (imm/sir/nda)

TK Al-Ikhlas

Tanamkan Kesadaran Berbagi Sejak Dini MALANG – Gairah Ramadan selalu membawa aura positif yang mengajak kita untuk berlomba-lomba melakukan kebaikan. Demikian pula yang dilakukan oleh siswa TK Al-Ikhlas. Sabtu (27/7) kemarin, sebanyak 109 siswa sekolah tersebut berbondong-bondong terjun ke jalan. Para dermawan cilik itu didamping guru serta orangtua masingmasing membagikan takjil kepada pengguna jalan yang berlalu lalang di Jalan Raya Langsep. “Memenuhi harapan orangtua yang mengamanahkan putranya kepada TK Al-Ikhlas, kami ingin menanamkan kesadaran untuk berbagi kepada mereka sejak usia dini,” beber Maria Ulfa, S. Pd., Kepala TK Al-Ikhlas, kepada Malang Post. Untuk mengenalkan siswa tentang keistimewaan bulan suci, Maria mengaku mengagendakan sejumlah program bernuansa keagamaan. Salah satunya ialah kegiatan pembagian takjil gratis tersebut. Sore itu, setelah setiap anak mendapat giliran membagikan takjil sebanyak dua kali, rangkaian acara berikutnya ialah buka bersama. “Sebelumnya, siswa dibimbing untuk berwudhu dan salat berjamaah di musala sekolah,” ujar Ulfa, panggilan akrabnya. Selepas salat, siswa lantas berbuka puasa setelah sebelumnya membaca doa berbuka puasa bersama-sama. “Sebelum bulan puasa sudah kami ajari doadoa yeng berhubungan dengan ibadah puasa. Sekarang mereka dibimbing untuk mempraktekkannya,” lanjutnya. Ulfa mengungkapkan bahwa pada hari efektif, siswa selalu membuka pelajaran

LAILI SALIMAH/MALANG POST

BERBAGI: Para dermawan cilik dari TK Al-Ikhlas didampingi guru dan orangtua membagikan takjil kepada pengendara di Jalan Raya Langsep. dengan membaca surah-surah pendek, asmaul husna dan doa sehari-hari. Pada siang harinya, menjelang makan siang siswa dibiasakan dengan membaca iqra. “Pada bulan Ramadan, siswa tidak diizinkan untuk membawa bekal. Kami menjelaskan tentang manfaat puasa bagi kesehatan dan akibat buruk terlalu banyak makan,” terangnya. Selain itu, program kemanusiaan lain juga tak luput dari kegiatan siswa. Kotak amal khusus Ramadan

dan amal mingguan pada hari Jumat tak pernah kosong diisi dengan uang jajan mereka yang disisihkan untuk kegiatan bakti sosial. Setiap Maret, kotak amal tersebut dibuka untuk disumbangkan kepada sebuah panti asuhan di pelosok Wagir. “Ditambah dengan baju layak pakai, sembako dan fasilitas kesehatan, siswa menyerahkan bantuan kepada penghuni panti asuhan,” jelas Ulfa. Di panti asuhan, siswa diberi pema-

haman bahwa mereka lebih beruntung sebab memiliki orangtua lengkap, sedangkan teman-teman yang di panti harus berbagi kamar tidur, makanan, bahkan berbagi orangtua dengan penghuni lainnya. “Ramadan ini adalah implementasi sekaligus refleksi dari materi-materi di sekolah dan kebiasaan baik yang sudah ditanamkan jauh-jauh hari. Semoga ini berlanjut hingga mereka dewasa nanti,” tutupnya. (ily/sir/nda)

MTS MUHAMMADIYAH 1

KB-TK IT AS SALAM

Sukses Gelar Pondok Ramadan Bersama Santri Gontor Ponorogo

Ajarkan Kepedulian di Panti Asuhan dan Bagi-Bagi Sembako

MALANG – Gelaran–Pondok Ramadan MTs Muhammadiyah 1 dengan santri Gontor Ponorogo yang berlangsung mulai Senin (23/7) hingga Sabtu (27/7) sukses digelar. Dalam kegiatan Pondok Ramadan ini, santri Gontor melakukan pembimbingan secara intensif dalam materi agama dengan tema Ramadan. Panitia Pondok Ramadan, Happy Ikmalul M mengatakan bahwa dalam pembelajaran agama santri Gontor menyampaikan materi pelajaran dengan gaya belajar yang menyenangkan. “Mereka menyampaikan beberapa hadits yang berkaitan dengan Ramadan, lalu menerangkan maksud hadits itu lewat cerita dengan gaya yang tidak membosankan,” kata Happy kepada Malang Post. Dia mengungkapkan bahwa siswa dan siswi merasa senang dengan gaya pembelajaran yang tidak hanya monoton pada materi. Sehingga peserta Pondok Ramadan sangat antusias mengikuti jadwal yang telah direncanakan oleh panitia dari awal hingga akhir. Kepala Sekolah MTs Muhammadiyah 1 Abdul Wahid S.Pd menyampaikan terima kasih atas

pengabdian yang telah dilakukan santri Gontor dalam membimbing siswa dan siswi. Sehingga diharapkan dengan kegiatan ini siswa dan siswinya dapat meniru keteladanan yang telah di contohkan oleh santri Gontor tersebut. “Kami juga menekankan kepada anak didik untuk bisa meniru kemandirian yang dimiliki santri Gontor,” ungkap Wahid. Menurutnya dengan kemandirian, maka siswa akan lebih mudah dalam meraih prestasi. Wahid menambahkan dalam kegiatan penutupan Pondok Ramadan, santri Gontor mengadakan pentas seni yang menampilkan kreatitifas seperti penampilan pencak silat dan bernyayi. Di samping itu, dalam kegiatan penutupan tersebut sebagian dari siswa yang tergabung dalam OSIS juga melakukan aksi sosial dengan bagi-bagi 400 bungkus takjil di kawasan Jalan Tlogomas. Ke depan Wahid akan mengintensifkan kerjasama dengan Gontor. Dia berharap siswa dan siswinya bisa melanjutkan sekolah ke jenjang yang lebih tinggi di Pondok Gontor. (ham/sir/nda)

FOTO : AMIR HAMZAH/MALANG POST

KEBERSAMAAN: Seluruh guru dan karyawan bersama santri Gontor Ponorogo Sabtu (27/7) lalu.

MALANG – Sabtu (27/7) lalu, siswa KB-TK IT As Salam melakukan aksi kepedulian sosial kepada masyarakat sekitar. Diantarannya, melakukan kunjungan ke panti asuhan dan melakukan pembagian sembako murah. Dalam kegiatan tersebut siswa dan siswi dibagi dua kelompok, yakni kelompok TK B yang bertugas melakukan kunjungan ke panti asuhan dan kelompok KB dan TK A bersama guru dan orang tua melakukan pembagian sembako murah di sekolah. Hal tersebut disampaikan Ketua pelaksana kunjungan ke panti asuhan Diah Anggraini, S.Tp kepada Malang Post Sabtu lalu. Diah bersama 56 siswa TK B dan lima guru pendamping lainnya berangkat mulai pukul 08.30 ke Panti Asuhan Nurul Abyad Jalan Sigura-gura. “Setiap siswa dari rumah sudah menyiapkan bingkisan untuk dibagikan kepada anak panti itu,”kata Diah. Saat tiba di panti, para siswa mendapatkan sambutan hangat dari anak-anak panti. Setelah acara penyambutan selesai, siswa membagikan bingkisan yang sudah disiapkan dari rumahnya tersebut. Sementara itu komite sekolah yang bertugas dalam pelaksanan pembagian sembako murah Ratna Santi mengatakan kegiatan pembagian sembako murah pada tahun-tahun sebelumnya telah dilakukan. “Kami selalu melakukan bagi-bagi sembako murah pada saat Ramadan,” terang Ratna. Untuk kali ini dia menerangkan sem-

KB √ TK IT AS SALAM FOR MALANG POST

AKSI SOSIAL: Guru mendampingi siswa praktek kepedulian sosial dengan melakukan pembagian sembako murah Sabtu (27/7) lalu. bako murah tersebut dijual dengan harga Rp 30 ribu per paket, yang berisi 2 kg beras, 2 liter minyak, 1 kg gula, dan 4 bungkus mi instan. Di pasar, harga paket sembako tersebut umumnya dijual Rp 55 ribu. “Warga sekitar senang dengan kegiatan ini karena mereka bisa mendapatkan sembako denagn harga yang sangat murah. Semoga setiap tahun, sekolah bisa terus melakukan

aksi sosial ini,” imbuhnya. Kepala Sekolah KB TK IT As Salam Nurik Khikmawati S.Pt menambahkan, kegiatan ini merupakan realisasi sekolah dalam menjalin silaturahmi dengan masyarakat sekitar. “Mudah-mudahan dengan melakukan kunjungan ke panti dan bagi-bagi sembako murah ini kita dapat meringankan beban orang lain,” pungkasnnya. (ham/sir/nda)

BANTUR - KKN 38 UMM, Sabtu (27/7) lalu mengadakan kegiatan Gema Ramadan yang dilanjutkan berbuka puasa bersama di Masjid Sabhilillah Dusun Sumberejo Desa Bandungrejo Kecamatan Bantur Kabupaten Malang. Acara yang berlangsung lebih berwarna karena juga digelar pameran hasil karya kerajinan warga setempat, antara lain Batik Jumput dan Bantal yang berisikan plastik daur ulang. “Acara ini merupakan puncak dari segala kegiatan mahasiswa yang telah mengabdi selama sebulan di desa ini. Di samping itu, ini juga sebagai acara perpisahan bagi kelompok 38 yang kegiatannya akan berakhir pada tanggal 30 Juli,” jelas Luthfi Anshori, Ketua KKN 38 UMM. Kegiatan ini dihadiri oleh camat yang diwakili oleh Budi Suprayitno dan Kepala Desa, Marlin, tokoh

FOTO KKN 38 UMM:

MENGABDI: Mahasiswa KKN kelompok 38 UMM berfoto bersama. masyarakat serta warga. Setelah sambutan acara dilanjutkan deangan siraman rohani yang dibawakan oleh Ustad KH Fathul Yasin Dari Kota Batu dengan tema Makna Puasa. KKN 38 UMM beranggotakan 31 mahasiswa yang terbagi menjadi lima

divisi yaitu divisi pendidikan, keagamaan, ekonomi, sosial dan budaya, humas, dan kesehatan. Dari lima divisi tersebut semuanya berhasil dilaksanakan dengan baik oleh para anggota sehingga masyarakat di wilayah ini dapat menikmatinya.

“Kami juga telah berhasil mendirikan sekolah diniyah, mengentaskan buta aksara, memberikan pelatihan aplikom kepada perangkat desa, membuat Batik Jumput, bantal plastik kepada warga setempat,” papar Luthfi. Selain itu kelompok ini juga telah mendirikan TTPQ yang dikhusukan bagi anak-anak di wilayah ini yang ingin memperdalam ilmu agama. Kepala desa Bandungrejo Marlin ketika ditemui Malang Post mengatakan bahwa kehadiran mahasiswa di sini sangat membantu. “Program yang ada di desa kami berjalan dengan baik. Untuk itu selepas dari sini saya berharap para mahasiswa dapat mengaplikasikan di masyarakat nanti sesuai dengan bidangnya masing masing,” pungkasnya. (ian/ adv/nda)

ITN Malang

LAILATUL ROSIDA/MALANG POST

BERSYUKUR: Kegiatan Gema Ramadan ITN dilakukan dengan memberikan santunan kepada anak yatim, berbuka bersama, taraweh hingga penyegaran rohani.

Penghargaan ini diberikan pada saat rapat kerja pimpinan Perguruan Tinggi Kopertis Wilayah VII Jawa Timur yang diselenggarakan pada tanggal 30-31 Mei 2013 di Hotel Royal Orchid Kota Batu dan dihadiri oleh 344 pimpinan perguruan tinggi. Pemberian penghargaan AKU kepada ITN yang berprestasi dalam bidang Tata Kelola dan Kelembagaan, Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat, serta Kemahasiswaan. Dalam kesempatan itu rektor juga

Kode teka-teki Edisi Senin : 2636-2478 “Seorang karyawan bekerja 9 jam sehari. Dalam satu minggu ia bekerja 5 hari dengan bayaran Rp 25.000 per jam kerja dan Rp 50.000 per jam lembur. Dalam sebulan bekerja ia menerima gaji sebesar Rp 5.350.000. Berapakah jumlah jam lemburnya dalam sebulan?”

Jawaban Teka Teki Pemenang Teka-Teki* 1. Edisi Senin (4678-0952) = Toni 16 th, Tama 32 th, Tini 18 th 1. Moch. Isrok All Amin, 2. Edisi Selasa (3478-7230) = Sisa Rp. 910.000 No. Telp.: 3. Edisi Rabu (6701-8922) = 4 kali 085755642xxx 2 4. Edisi Kamis (4033-1867) = Luasnya 100m 5. Edisi Jumat (1267-8095) = Netto Rp. 182.250.000,2. Yuli Fransiska, 6. Edisi Sabtu (9285-7416) = 25 minggu No. Telp.: 7. Edisi Minggu (2045-3186) = Rp. 70.000,089681020xxx

*Souvenir bisa diambil di kantor Malang Post setiap jam kerja, dengan menunjukkan kartu identitas yang berlaku.

Saatnya Mengasah Jiwa di Bulan Ramadan MALANG - Rangkaian Gema Ramadan ITN Malang digelar penuh semarak. Sabtu lalu (27/7/13), seluruh keluarga besarnya mengikuti agenda buka puasa bersama yang dilaksanakan di aula kampus 1 ITN. Suasana akrab dan hangat tercipta dalam silaturahmi di bulan suci Ramadan ini. Rektor ITN malang, Ir Soeparno Djiwo MT menuturkan kebersamaan antar keluarga besar dan juga lingkungan sekitar sangat dibutuhkan. Mengingat ITN sudah tumbuh menjadi kampus besar yang melayani mahasiswa dari berbagai daerah di Indonesia. “Peminat ITN ini terus meningkat, bahkan berbagai kepercayaan juga didapatkan kampus ini dari pemerintah,” bebernya. Tahun ini saja hingga akhir Juli mahasiswa baru yang sudah registrasi mencapai lebih dari 1000 orang. Ditargetkan hingga akhir pendaftaran jumlahnya mencapai 1500 orang. Sebagai kampus yang menerima Anugerah Kampus Unggulan (AKU) dari Kopertis Jatim, peningkatan layanan dan kualitas menjadi keharusan. Anugerah tersebut menunjukkan bahwa ITN telah memberikan layanan pendidikan sesuai standar terutama dalam hal layanan kepada stakeholder. ITN Malang kembali mempertahankan prestasi sebagai kampus unggulan dan kampus unggul untuk kategori Institut Perguruan Tinggi Swasta (PTS) Jawa Timur.

17

mengingatkan agar memanfaatkan bulan Ramadan dengan kegiatan positif. Ia juga menyampaikan makna Ramadan yang merupakan bulan untuk mengasah jiwa. Para ulama melabelkan sejumlah nama pada Ramadan. Diantaranya Syahr alquran atau bulan alquran, syahr al shiyam atau bulan puasa wajib dan sejumlah nama lainnya. Acara yang diikuti sekitar 250 orang tersebut diawali dengan silaturahmi dan dilanjutkan dengan buka bersama. Kemudian ditutup dengan salat tarawih

SMP ISLAM MAARIF 02

berjamaah dan tausyiah oleh Ustadz Faisol MAg. Ketua panitia Gema Ramadan ITN, H Sidik Nur Tjahyono, menuturkan selain buka bersama, dalam kesempatan tersebut ITN membagikan santunan kepada anak yatim piatu. Sebagai bentuk kepedulian ITN terhadap lingkungan dan mengenalkan kampus lebih luas kepada masyarakat. “Ada sekitar 50 anak yatim yang kami undang untuk berbuka puasa bersama dan menerima santunan,” kata dia. Kedekatan ITN dan lingkungannya memang telah terjalin baik. Salah satunya melalui kegiatan kemahasiswaan yaitu Lembaga Dakwah Islam (LDI). Unit kegiatan mahasiswa ini ikut mengelola masjid Muhajirin yang berada di samping kampus. Selama Ramadan ini LDI juga memiliki sejumlah kegiatan yang melibatkan masyarakat, yakni program Pondok Bocah. LDI memberikan bimbingan keagamaan kepada anak panti asuhan. Mulai dari bimbingan mengaji, salat dan kegiatan lainnya. Agenda lainnya yang sudah diprogramkan adalah salat Idul Fitri di kampus 1 ITN dan agenda halal bi halal. Rektor dan para pimpinan serta seluruh dosen karyawan akan mengikuti salat Id yang menjadi agenda rutin d kampus I. Acara penutup Gema Ramadan adalah halal bi halal keluarga besar ITN Malang. (oci/sir/nda)

ZAINAL ARIFIN/MALANG POST

BERBAGI: Seorang siswi SMP Islam Maarif 02 membagikan takjil gratis.

Bagi Takjil Gratis MALANG - SMP Islam Maarif 02 sebagai sekolah swasta terbesar di Kota Malang, mengadakan kegiatan-kegiatan keagamaan dan sosial di bulan Ramadan. Salah satunya, selama tiga hari berturut-turut, para siswanya mengadakan Safari Ramadan yang dilakukan di sekitar sekolah. Ketua Komite SMA/SMP Maarif, Drs. Arofi MA menjelaskan, program kegiatan SMP Islam Maarif 02 itu memang dilakukan untuk bersilaturahmi antarwali murid, tokoh agama di sekitar Sukun dan wilayah Kabupaten Malang. “Acara ini diikuti para siswa dan dewan guru. Secara bergantian pula, mereka membagikan takjil gratis kepada masyarakat serta pengguna jalan di Jalan Janti Barat dan dilanjutkan melakukan salat tarawih,” ungkapnya. Menurut Kepala SMP Islam Maarif, Drs. M. Barmin, pemberian takjil gratis kepada masyarakat ini yaitu untuk membiasakan kepada anak didik atau siswanya untuk berjiwa sosial di bulan Ramadan. “Memberikan takjil kepada orang yang berpuasa, hukumnya sama dengan orang yang diberi takjil. Kami bermaksud untuk membiasakan anak-anak berjiwa sosial dan mengerti kepada orang-orang yang tidak mampu,” tuturnya. Dijelaskan dia, kegiatan seperti pembagian takjil gratis ini juga sudah dilakukan selama empat tahun berturut-turut. Disinggung tentang acara Pondok Ramadan di sekolah itu, Barmin mengaku, sudah merupakan program dari Yayasan SMP Islam Maarif yaitu memberikan dorongan agar di bulan suci Ramadan selalu mengadakan kegiatan-kegiatan positif. “Kegiatannya seperti safari Ramadan, salat tarawih bersama, tadarusan dan bagi-bagi takjil gratis kepada masyarakat. Bahkan, takjil ini diperoleh secara sukarela oleh siswa-siswi kami. Mereka membawa takjil seperti buah-buahan ataupun kurma yang tahan lama,” tegas Barmin. Masih menurutnya, kegiatan pembagian takjil ini merupakan bentuk syukuran bahwa SMP Islam Maarif 02 semakin dipercaya oleh masyarakat sehingga tahun ini mendapat siswa baru. “Kami patut bersyukur karena tahun ini kami menerima 500 siswa yang terbagi dalam 12 kelas,” tambah Ketua Yayasan Maarif, Ir. Imam Syafii. Sekolah, lanjutnya, sempat menolak 125 siswa baru karena keterbatasan ruang kelas yang dimiliki. “Kami mohon maaf kepada orang tua yang anak-anaknya terpaksa kami tolak untuk belajar di sini. Penolakan ini juga karena keterbatasan ruang kelas yang dimiliki. Ini saja, kami harus menambah satu ruang kelas. Kami mendoakan saja, mereka bisa diterima di sekolah SMP swasta lain. Memang, ada yang sempat mengatakan bila rasanya kurang mantab kalau anaknya tidak sekolah di SMP Islam Maarif,” pungkas dia. (zan/mar/sir)

PENGABDIAN KKN 65 UMM

PENGABDIAN KKN 56 UMM

Bangun Rumah Baca hingga Pasang Plang Jalan

Peduli Pertumbuhan dan Perkembangan Anak

TUREN - KKN 65 UMM telah melaksanakan tiga program unggulan yaitu Pembuatan Rumah Baca, Pengobatan Gratis, dan Pembuatan sampai Pemasangan Plang Nama Jalan di 20 titik Desa Gedog Wetan Kecamatan Turen Kabupaten Malang. Program pembuatan rumah baca yaitu dengan memfungsikan ruangan yang sebelumnya tidak dipakai menjadi rumah baca multifungsi yang proses pembuatannya membutuhkan waktu yang cukup lama. Meskipun demikian, semangat semua anggota KKN 65 tetap antusias dalam pembuatan dan penyedian buku yang dibutuhkan. Kepala Desa Gedog Wetan, Budiono mengatakan ide pembuatan Rumah Baca tersebut sangat kreatif dan sangat bermanfaat untuk anakanak dan masyarakat Turen. Setelah peresmian ruangan tersebut bisa dijadikan kelas tambahan Taman Kanak-Kanak Dharma Wanita Persatuan. “Kehadiran KKN 65 UMM sangat membantu kemajuan desa kami,” ungkapnya. Pada Minggu (21/7) sebelumnya,

KKN 65 UMM FOR MALANG POST

GOTONG ROYONG: Anggota KKN 65 UMM, Kepala Desa Gedog Wetan beserta perangkat desa dan seluruh masyarakat Desa Gedog Wetan bergotongroyong memasang plang nama jalan.

KKN 65 UMM mengadakan dua program sekaligus. Pertama, pengobatan gratis yang ditujukan kepada masyarakat yang membutuhkan dengan target 100 orang. Pengobatan gratis ini dilakukan melalui kerja sama dengan Tim Bantuan Medis Mahasiswa (TBMM) Fakultas Kedokteran UMM di Balai Desa Gedog Wetan. Sedangkan yang kedua adalah pembuatan dan pemasangan plang nama jalan yang dilaksanakan di 20 titik di Desa Gedog Wetan. Kepala Desa beserta perangkat desa dan se-

luruh masyarakat Desa Gedog Wetan ikut serta dalam pemasangan plang tersebut. “Saya sangat berterima kasih kepada seluruh teman-teman KKN 65, masyarakat terutama bapak Kepala Desa serta seluruh perangkat Desa Gedog Wetan yang ikut berpartisipasi melancarkan acara ini. Kami berharap, program-program kami bisa bermanfaat dan bisa dikembangkan lagi sebagai program kerja Desa di kemudian hari,” ujar Shinta Saraswati selaku Koordinator desa KKN 65 UMM. (ghe/adv/nda)

JABUNG - KKN 56 UMM melakukan sumbangsi nyata kepada warga Desa Pandansari Lor, Kecamatan Jabung, terutama pertumbuhan anakanak. Berbagai kegiatan digelar sebagai kepedulian akan pertumbuhan dan perkembangan anak-anak. Kegiatan tersebut terdiri dari lomba adzan lomba baca puisi, menggambar, mewarnai kaligrafi dan fashion show. Seluruh lomba tersebut dilaksanakan di Balai Desa Pandansari Lor, kemarin. Kegiatan lomba-lomba tersebut mendapatkan antusiasme yang tinggi dari warga desa. Buktinya, sejak pagi para orang tua sudah mengantarkan buah hati mereka untuk mengikuti lombalomba tersebut. Dengan adanya kegiatan tersebut, suasana Balai Desa Pandansari Lor, beda dari biasanya karena diwarnai keceriaan dari ratusan anak-anak. “Alhamdulillah kegiatan ini mendapatkan respon positif dari warga sekitar Desa Pandnasari Lor. Itu dibuktikan seluruh lomba yang kami adakan, mendapatkan antusiasme yang tinggi, terutama para orang tua yang sangat mendukung,” ungkap Koordinator Desa (Kordes) M Ikhwan Fauzi kepada Malang Post kemarin.

FOTO KKN 56 UMM FOR MALANG POST

KOMPAK: Anggota KKN 56 UMM kompak melakukan pengabdian di Desa Pandasari Lor.

Latar belakang KKN 56 UMM mengadakan lomba-lomba khusus anak-anak adalah untuk memperingati Hari Anak Nasional (HAN) yang jatuh pada tiap tanggal 23 Juli. ìKebetulan HAN baru saja diperingati. Untuk itu, momentnya pas untuk mengadakan serangkaian lomba ini,î ucap Ikhwan. Tujuan diadakan serangkaian lomba ini untuk menggali potensi, imajinasi, dan keyakinan anak-anak yang khususnya ada di Desa Pandansari Lor. Serangkaian lomba ini merupakan wadah yang tepat untuk membentuk kepercayaan diri dan karakter anak-anak. “Harapannya melalui serangkaian lomba ini, anak-anak di desa ini bisa lebih berani lagi untuk tampil. Selain itu juga menigkatkan kepercayaan diri mereka. Insya Allah nanti berimbas terhadap ter-

bentuknya potensi dan meningkatkan kualitas mereka,” beber pria ramah ini. Selain lomba-lomba, ada kegiatan sosial lainnya yang dilakukan KKN 56 UMM selama melakukan pengabdian masyarakat di Desa Pandansari Lor. Diantaranya kerja bakti, pembuatan rumah pintar, sosialisasi pos daya, pengajian, inventaris bak sampah, kegiatan dokter kecil, posyandu lansia dan posyandu balita. “Kegiatan KKN ditutup besok (hari ini). Yakni ditandai dengan pawai obor dan pemberian santunan kepada 32 warga tidak mampu yang ada di sekitar Desa Pandansari Lor,” ujarnya. Dalam kesempatan tersebut Kelompok 56 KKN UMM berharap sedikit kegiatan yang dilakukan dapat memberikan manfaat terhadap Desa Pandansari Lor. (big/adv/nda) REDAKTUR : ADINDA ZAENI, LAYOUTER : RAHMA


SENIN, 29 JULI 2013

18

Kisah Ulama Indonesia yang Berpengaruh di Tanah Suci (19)

Mengenal Syekh Abdul Qodir bin Abdul Muttolib al-Mandili DARI Padang kita menuju Mandailing, yang di sebut dalam bahasa Arab dengan istilah (Al-Mandili). Memang, tidak diragukan lagi, kalau Sumatra menjadi gudangnya ulama dan pahlawan, serta intelektual, seperti; Buya Hamka yang juga pernah nyantri di Makkah, Syekh Sirajudin Abbas penulis dan ulama hebat asal Sumatra. Banyak ulama dan tokoh lahir dan besar di Sumatra. Mandailing salah satu wilayah Sumatra yang menyumbangkan ulama-ulama hebat dan mendunia. Ada dua ulama terkenal yang memililiki kesamaan nama, keduanya berasal dari Mandailing (Sumatra): Syekh Abdul Kadir bin Abdul Muttalin al-Mandili yang sangat terkenal di Makkah, dan

juga kalangan Melayu (Malaysia, Thailan/ Fathani) dan Syekh Abdul Kadir bin Shobir al-Mandili, beliau terkenal di Makkah, dan sebagian besar di Indonesia. Dan, masih banyak ulama-ulama hebat yang berasal dari Mandailing. Semua ulama-ulama Mandailing yang mukim di Makkah adalah berdarah Indonesia. Mereka mampu mengharumkan nama Indonesia melalui kiprahnya di Masjidilharam. Yang akan dibahas dalam tulisan ini, Syekh Abdul Qadir bin Tolib dilahirkan di Desa Sigalapang di daearah Penyabungan Kabupaten Mandailing Natal Sumatra Utara Indonesia. Nama beliau Syekh Abdul Qodir bin Thalib al-Madili (Mandailing-

Syekh Abdul Qodir bin Abdul Muttolib

Sumatra) adalah orang Indonesia dengan wajah Jawa. Orang Saudi dan santri-santrinya lebih mudah menyebut dengan Syekh Abdul Qodir al-Mandili. Ulama yang satu ini merupakan salah satu penerus Syekh Mahfudz al-Turmusi dan juga Syekh Muhammad Yasin al-Fadani yang mengajar di Masjidilharam bermadzhabkan al-Syafii. Di banyak literatur, selalu tercantum tambahan al-Syafii sebagai identitas mazhabnya. Beliau lahir di kota Mandailing (Sumatra) pada tahaun 1322 H. Sejak kecil beliau belajar ilmu agama di tempat kelahiranya Mandailing (Sumatra). Selanjutnya beliau menuju (Kedah-Malaysia) untuk memperdalam ilmu agamanya.

Sudah menjadi tradisi, setiap ulama selalu tidak puas dengan ilmu yang dapat, semakin banyak ilmunya, semakin merasa dirinya tidak mengerti apa-apa. Masih belum puas dengan ilmunya, beliau-pun berniat menyempurnakan rukun Islam kelima. Tujuan berikutnya ialah Makkah, yaitu menunaikan ibadah haji pada tahun 1347 H. Seperti biasanya, para santri-santri yang hadir menunaikan haji tidak segera pulang. Magnit Baitullah dan para ulama benar-benar luar biasa, membuat betah Syekh Abdul Qodir Al-Mandili betah di Makkah. Apalagi, di zaman itu komunitas ulama Indonesia sudah terjalin baik di kota suci Makkah. Hampir semua santri dan ulama berdarah Nusantara di kota

Joget Seru Bersama Upin dan Ipin MALANG–Betul betul betul!! Ingat dengan dialog khas tersebut? Jika tidak, coba tanyakan pada putra putri Anda, mereka pasti tahu bahwa kata-kata khas tersebut sering diucapkan oleh Ipin, saudara kembar Upin dalam serial animasi Upin dan Ipin yang ditayangkan di salah satu televisi swasta. Kemarin (28/7) karakter dari negeri jiran tersebut tampil lebih realistis dalam rangka Pesona Kampoeng Ramadan Matos. Boneka karakter Upin dan Ipin, kemarin mengajak serta tiga temannya yaitu Meimei, Fizi, dan Mail. Kepopuleran Upin dan Ipin kemarin sukses membuat para penonton, khususnya anak-anak bergairah. Mereka berebut untuk naik panggung dan berfoto bersama Upin dan Ipin. Marketing Communication Matos, L Rahayu Sasmitha menjelaskan, kehadiran dua tokoh lucu bersama teman-temannya itu merupakan bagian dari roadshow di 22 mall Lippo di seluruh Indonesia. “Upin dan Ipin sengaja dipilih karena mewakili nuansa Ramadan,” jelas Sasmitha saat ditemui Malang Post disela-sela acara. Kemarin, Upin dan Ipin tam-

RIZAL FANANY / MALANG POST

IDOLA: Upin dan Ipin serta tiga temannya (Meimei, Fizi dan Mail) menghibur warga Malang yang ngabuburit di sekitar Matos. pil di atas panggung berkonsep outdoor sehingga, para pengguna jalan yang melintas langsung berhenti melihat Upin, Ipin, Meimei, Fizi dan Mail asyik berjoget memainkan operet berjudul Puasa dan

Menahan Diri. “Lucu banget ya, saya sengaja datang ke sini karena anak saya senang sekali menonton Upin dan Ipin, Nayla sering menirukan Ipin yang hobi ngomong betul betul betul,” ucap

Dhaniya yang saat itu datang bersama putrinya. Selain menampilan Upin dan Ipin, di acara pesona Kampoeng Ramadan kemarin juga digelar acara bagi-bagi takjil. Ada 1000 takjil gratis yang dibagikan

Matos kepada pengunjung dan pengguna jalan yang melintas di depan mall. Acara tersebut juga menampilkan berbagai hiburan lain seperti tarian Arabic, nasyid dari PPPA Daarul Quran, dan juga games. (fia)

TOMMY YUDA PAMUNGKAS//MALANG POST

ANTUSIAS: Warga miskin di Kecamatan Lowokwaru menerima paket sembako dari BRI Syariah dan Dinsos. liki banyak waktu. “Kami baru sepakat bekerjasama dengan BRI Syariah hari Jumat (26/7) sore. Malamnya kami langsung melakukan pendataan untuk setiap wilayah,” ujarnya usai bagi-bagi sembako di halaman

Kantor Kecamatan Lowokwaru, Jalan Cengger Ayam, siang kemarin. Bantuan memang tak hanya diberikan di Lowokwaru saja, melainkan merata di lima kecamatan se-Kota Malang. Sebe-

lumnya, tim dari Dinsos dan BRI Syariah sudah blusukan ke wilayah Klojen, Sukun dan Blimbing. Dari Lowokwaru, mereka langsung menuju kawasan Kedungkandang. “Hari ini (kemarin) ada sekitar 2000 paket yang dibagikan,” ujar Zubaidah. Warga penerima bantuan pun tampak antusias menerima paket sembako yang dibagikan secara cuma-cuma. Meski harus mengantre, mereka tetap setia menanti gilirannya tiba. “Kemarin istri saya dikabari oleh Pak RW. Katanya bisa langsung mengambil di kantor kecamatan. Alhamdulilah ternyata memang kebagian paket sembako,” tutur salah seorang warga bernama Slamet asal Tlogomas. Pimpinan Cabang BRI Syariah Malang, Agung Raharjo berharap bantuan ini bisa bermanfaat bagi para penerimanya, sekaligus memperkuat ukhu-

wah Islamiyah di bulan penuh berkah. “Program Gema Safari Ramadan BRI Syariah ini baru pertama kali kami gelar. Kami ingin memupuk kepekaan sosial dan kepedulian para pegawai dan nasabah untuk berbagi kepada sesama,” urainya kepada Malang Post. Untuk mensukseskan misi sosialnya ini, BRI Syariah telah menyiapkan 3.042 bingkisan untuk disebar merata ke seluruh warga miskin Malang Raya. Sebelumnya, mereka sudah menggelontorkan 900 paket sembako ke wilayah Sitiarjo yang baru saja diterpa banjir bandang. Ribuan lainnya didistribusikan ke 10 panti asuhan, empat panti jompo dan lima kecamatan seKota Malang. Hari ini, 1.750 paket tersisa bakal dibagikan di depan Kantor BRI Syariah Malang, Jalan Kawi atau tepatnya di seberang Mall Olympic Garden (MOG). (tom/udi)

Yayasan Buddha Tzu Chi Bagi-bagi Sembako di DKP MALANG- Sebanyak 950 Pasukan Kuning dan Pasukan Hijau, juru kunci, Bank Sampah Malang (BSM), petugas Penerangan Jalan Umum dari Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) Kota Malang menerima sembako dari Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia, Minggu (28/ 7) kemarin. Pembagian sembako ini dalam rangka Bakti Sosial Pembagian Paket Sembako Lebaran yang digelar di halaman Kantor DKP di Jalan Bengkel. Tak heran, pasukan kuning yang pagi harinya harus menyapu di jalan-jalan yang ada di Kota Malang, setelah selesai melakukan tugasnya langsung menuju ke kantor DKP. Mereka tampak ceriah karena akan mendapat sembako yang berupa pakaian,

Fikih Puasa Diasuh oleh: Ustadz Drs. H. Atok»illah Wijayanto

Bolehkan Mengkonsumsi Obat Pencegah Haid? TANYA: Apakah diperbolehkan bagi wanita mengkonsumsi obat Pencegah Haid agar bisa berpuasa sebulan penuh?

Dinsos dan BRI Syariah Bagi-Bagi di Lima Kecamatan MALANG-Warga miskin terus mendapat perhatian lebih sepanjang bulan Ramadan ini. Gelontoran bantuan dari berbagai pihak tak henti diberikan kepada masyarakat tidak mampu. Hampir setiap pekannya, Safari Ramadan digelar oleh Pemkot Malang melalui berbagai SKPD serta tak ketinggalan instansi swasta yang peduli. Sedikitnya 165 warga miskin di Kecamatan Lowokwaru kemarin giliran menerima bantuan paket sembako dari Dinas Sosial (Dinsos) Kota Malang. Bersinergi dengan BRI Syariah, Dinsos membagikan bingkisan senilai Rp 65 ribu berisi 3 kg beras, 1 liter minyak goreng, 1 kg gula, 1 kaleng susu, 1 kotak kopi dan teh serta beberapa bungkus mie instan. Kepala Dinsos Kota Malang, Zubaidah mengaku pihaknya telah cermat melakukan pendataan warga sekalipun tak memi-

suci Makkah, membaur dan menganut madzhab Syafii. Beliau pernah berguru pada Syekh Ibrahim Fatani (Thailand) dan Syekh Kedah al-Mandili. Di Makkah, beliau berjumpa dengan ulama-ulama hebat yang berasal dari nusantara, seperti: Syekh Uhid Muhammad al-Bukhuri (Bogor), Syekh Ismail al-Fathani (Thailand), Syekh Hamdan alMahrusi), dan banyak lagi ulamaulama hebat lainnya, seperti: Syekh Hasan Masyat, Syekh Muhammad Ali bin Husain al-Maliki, Sayyid Alawi al-Maliki, Syekh Hasan Yamani, Syekh Muhammad al-Arabi al-Tibani. (Ditulis Oleh: Ustadz H. Abdul Adzim Irsyad, Lc. Alumni Ummul Qurra Makkah/bersambung)

mie, beras, gula, sarung, minyak goreng. Apalagi, yang menerima sembako ini cukup banyak sehingga halaman Kantor DKP mirip pasar dadakan. Semuan pasukan kuning, pasukan hijau, petugas PJU, juru kunci tumplek blek bersama petugas relawan dari Yayasan Buddha Tzu Chi. ‘Yayasan Buddha Tzu Chi yang datang kepada kita dan memberikan sembako. Jumlahnya mencapai 950 orang yang mendapatkannya. Semuanya merasa senang mendapat sembako ini,’’ kata Kepala DKP Wasto kepada Malang Post. Sebelum pemberian sembako, pihak yayasan memberikan semangat kepada semua yang akan mendapatkan sembako. Bahkan yel-yel Arema, Salam Satu Jiwa serta bernya-

JON SOEPARIJONO/MALANG POST

PENYERAHAN SEMBAKO: Yayasan Buddha Tzu Chi dan kepala DKP Wasto saat akan memberikan sembako kepada 950 bingkisan di Kantor DKP, kemarin siang. nyi bersama dilakukan oleh pihak yayasan, relawan maupun pihak DKP yang akan menerima sembako.

Dalam kesempatan tersebut, Wasto meyampaikan kepada Yayasan Buddha Tzu Chi, pasukan kuning yang menjaga

kebersihan di Kota Malang itu dijaga selama 24 jam. Di pusat kota terbagi dalam tiga shiff sedangkan yang ada di pinggiran dalam dua shiff. ‘’Perlu saya sampaikan fungsi DKP ini fungsi kebersihan, fungsi pertamanan, fungsi penerangan jalan umum, fungsi pemakaman dan fungsi pengelolaan air limbah rumah tangga,’’ jelasnya. Wasto mengaku sangat senang dan berterima kasih kepada Yayasan Buddha Tzu Chi yang memiliki kepedulian tinggi terhadap sesama manusia. Sebelum pembagian sembako, Yayasan Buddha Tzu Chi juga memutar kegiatan dan sejarah Yayasan Buddha Tzu Chi yang mendapat sambutan antusias dari seluruh pegawai DKP. (jon)

JAWAB: Penggunaan obat-obat pencegah haid diperbolehkan dengan dua syarat: Pertama: Tidak menyebabkan bahaya bagi pengguna, jika ditakutkan akan timbul bahaya atau efek negatif maka tidak diperbolehkan penggunaannya berdasarkan firman Allah ta’ala: ”Dan janganlah kalian membunuh diri-diri kalian, sesungguhnya Allah maha penyayang terhadap kalian.” [An Nisa’ : 29] Kedua: Mendapatkan izin dari suami jika memiliki hubungan dan berkaitan dengan suami, seperti sedang melaksanakan iddah yang mana suami wajib menafkahinya selama masa iddah sehingga penggunaan pencegah haid ini akan memperpanjang masa iddahnya maka tidak diperbolehkan baginya menggunakan obat-obat pencegah haid kecuali dengan izinnya. Begitu pula jika penggunaan obat-obat pencegah haid dapat mencegah terjadinya kehamilan maka mesti baginya meminta izin suami. Walaupun penggunaan obat-obat pencegah kehamilan ini diperbolehkan akan tetapi yang lebih utama adalah menghindari penggunaannya kecuali untuk suatu kebutuhan karena membiarkan tabiat alami sesuai dengan kealamiannya lebih bisa menjaga keseimbangan kesehatan dan keselamatan. (Dima’ Thobi’iyah Lin Nisa’ : 57-58). (*)

Mutiara Hikmah “Sedikit dan mencukupi itu lebih baik daripada banyak tetapi melalaikan,” (HR Abu Ya’la). “Di antara tanda baiknya keislaman seseorang adalah meninggalkan apa yang tidak bermanfaat baginya,” (HR Tirmidzi, Ahmad, dan Malik) “Kedzhaliman adalah kegelapan pada hari kiamat,” (HR Bukhari dan Muslim) “Orang yang menunjukkan kebaikan, ia mendapat pahala seperti orang yang mengamalkannya,” (HR Al-Bazaar dan Muslim) “Dua nikmat yang sering dilalaikan sebagian besar manusia adalah nikmat sehat dan nikmat waktu luang,” (HR Al-Bukhari) “Janganlah kamu menampakkan cacian kepada saudaramu, lalu Allah menyelamatkan dia dan balik mengujimu,” (HR AtTirmidzi) (*)

Humor Santri Tambahkan Salam SORE itu Kiai sebuah Pesantren kedatangan tamu dari jauh, yaitu teman beliau sewaktu sama-sama ngaji di PonPes dan kini juga telah jadi Kiai besar di daerahnya. Bu Nyai pun masak besar. Maklum teman lama suaminya dari jauh. Karena repot sekali, Bu Nyai memanggil salah satu santriwati si Emi (nama panjangnya “NgatEMI”) untuk membantu masak opor ayam, sedang Bu Nyai menyiapkan minuman. Emi buuiingung... Sebagai anak tunggal yang dimanja, ia tak pernah masak seumur hidupnya ketika masih di rumah dulu. Jangankan masak, nama-nama bumbu dapur saja ia tidak tahu. Untungnya Bu Nyai sempat memberi sedikit arahan. Emi melakukan tugas memasak sesuai yang diperintah Bu Nyai. Alhamdulillah, ternyata di atas cobek ada bumbu yang sudah dihaluskan Bu Nyai. Emi segera meletakkan wajan di atas kompor yang sudah menyala. Dituang minyak secukupnya, setelah panas ia menumis bumbu, “Srreeng...” Sebelum keluar untuk mengantar minuman, Bu Nyai sempat berpesan. “Jangan lupa nanti kalau bumbunya sudah mulai harum, tambahkan SALAM 3 ya!” Pesan Bu Nyai sambil keluar membawa minuman di atas nampan. “Injiiih, Nyai.” Jawab Emi sambil mikir. Duh salam apa nih. Masa iya sih masak opor pakai Salam. Emi clingak clinguk, ingin bertanya pada Bu Nyai tapi malu dan gengsi. “Ah, masa bodo. Mungkin saja memang itu resepnya Bu Nyai agar masakannya tambah jos dan enak.” Pikirnya dalam hati. Bumbu sudah mulai harum, segera ia julurkan kepalanya ke atas wajan dan, . . .”ASSALAAMU’ALAIKUM WAROHMATULLAAHI WABAROKAATUH, . . . ASSALAAMU’ALAIKUM WAROHMATULLAAHI WABAROKAATUH, . . .” Sebelum sempat mengucap salam yang ke tiga kalinya. Bu Nyai masuk ke dapur dan memergoki tingkah aneh santriahnya. “Loh, Emi. Ngapain kamu? Kok ngucap salam di atas wajan segala.” Dengan begitu polosnya Emi menjawab dengan tanpa berdosa: “Maaf Nyai, lha tadi kan Bu Nyai sendiri yang nyuruh TAMBAHKAN SALAM 3. Lha ini saya kasih salam.” “Masya Allah, Emi... Emi... Pinter kok ga mundak mundak...” Bu Nyai hanya bisa geleng kepala. Padahal yang dimaksud Bu Nyai adalah daun salam. (*) REDAKTUR : MAHMUDI, LAYOUTER : KURDI


SENIN, 29 JULI 2013

19

Antisipasi Ketat Kriminalitas Jelang Lebaran

ATLET ANDALAN POSSI

Polres Batu Terapkan Patroli Sambang

Siap Tampil di Indonesia Open

KOTA BATU – Polres Kota Batu mengusung antisipasi tinggi dan tak mau kecolongan terhadap aksi kriminalitas di sejumlah tempat yang cukup banyak menyimpan uang tunai saat Ramadan dan menjelang Lebaran. Polres kota wisata ini akan menerapkan ‘Patroli Sambang’ dengan berjaga seperti di toko emas, toko oleh-oleh, toko modern dan pegadaian. Hal ini disampaikan Kapolres Ba tu, AKBP Windiyanto Pratomo kemarin. Orang nomor satu di lingkungan kepolisian Kota Wisata ini mengisyaratkan, giat ‘Patroli Sambang’ itu mulai ditingkatkan seiring mendekati datangnya Lebaran nanti. Hingga kemarin, program itu sudah dijalankan dengan melibatkan 2/3 dari kekuatan yang dimiliki Polres Batu. ‘’Kami laksanakan kegiatan antisipasi kriminalitas dan terus kami tingkatkan. Kegiatan patroli sambang, kami terapkan dengan sistem menurunkan petugas untuk penjagaan secara bergantian,” ucapnya kepada Malang Post. Apa yang disampaikan mantan Kabag Diklat Pusdik Lantas Serpong Jakarta ini setidaknya menengok sejumlah tempat yang saat Ramadan dan mendekati

KOTA BATU - Cabang Olahraga (Cabor) POSSI Kota Batu termasuk yang beruntung. Pasalnya, para atlet yang dimilikinya selalu memberikan hasil yang gemilang dalam setiap kali tampil di berbagai turnamen atau kejuaraan. Salah satunya adalah Steven Andrian, atlet selam yang dulunya pernah masuk pelatnas, kejurnas dan penyumbang dua emas di Porprov II Jatim di Malang ini, merupakan salah satu atlet andalan Cabor selam Kota Pariwisata Batu. Tak heran jika selalu menyumbangkan medali setiap even. ”Saya bersyukur bisa memberikan yang terbaik buat daerah. Mudahmudahan ke depannya akan lebih baik lagi,” kata Steven yang juga mahasiswa Machung itu. Dia mengatakan, di Porprov IV Jatim di Madiun lalu hanya dialah satu-satunya penyumbang emas dan satu perak di Cabor POSSI. Walau mengalami penurunan raihan medali dibandingkan dengan Porprov II Jatim di Malang yang Steven Andrian mampu membawa dua medali emas. Akan tetapi, dia sudah melakukannya dengan kerja keras dan usaha maksimal. ”Saya sudah berjuang semaksimal mungkin, apalah daya hanya ini yang bisa saya persembahkan,” ujar Steven panggilan akrabnya kepada Malang Post. Dia mengakui, di Porprov III Jatim di Kediri tidak bisa membela Kota Batu, karena pada saat itu berbenturan dengan pelatnas dan kejurnas. ”Saya tidak bisa ikut Porprov di Kediri, karena saya masuk pelatnas untuk persiapan kejurnas,” akunya. Dia mengungkapkan, alasannya memilih olahraga air (selam) karena sejak kecil sudah menyukai olahraga air meski pilihannya berbeda dengan bapaknya yang menekuni olahraga karate dulunya. ”Bapak saya karate, sedangkan saya lebih milih olahraga selam. Meski berbeda tetapi orangtua tetap mendukung sepenuhnya,” papar mahasiswa semester tiga jurusan manajemen itu. Kini, Steven berlatih keras dalam melakukan persiapan untuk tampil di Indonesia open mendatang. Pasalnya, ini merupakan kali pertama tampil di ajang olahraga selam bergengsi di Indonesia. ”Saya setiap hari selalu didampingi oleh pelatih (Taufik Pri Handoko) untuk persiapan open, targetnya semoga bisa naik podium,” harapnya saat ditemui di rumahnya Jalan Wukir 98 Desa Torongrejo Kota Batu. Sampai sekarang Steven sudah mengumpulkan medali kurang lebih 30 emas, belum termasuk perak dan perunggu. Dan nantinya ketika sudah lulus kuliah dia mempunyai keinginan untuk mendirikan klub renang atau selam sendiri. ”Saya ingin mendirikan klub renang sendiri, agar nantinya bisa membagi ilmu dan pengalaman selama saya jadi atlet renang,” harapnya.(mg12/lim)

MUHAMMAD FIRMAN/MALANG POST

WASPADA : Geliat toko perhiasan kota Batu diprediksi akan semakin meningkat didatangi pembeli menjelang lebaran.

Lebaran, kerab dibanjiri pengunjung dan pembeli. Seperti di toko emas, pegadaian, toko oleh-oleh dan toko mo dern yang buka 24 jam. Situasi tersebut berpotensi mengundang aksi kriminalitas, seperti perampasan dan perampokan. Petugas akan keliling melakukan

pengamanan. Mereka akan dipersenjatai lengkap dalam bertugas di lapangan. Meski demikian, polres juga tetap fokus pengamanan terhadap seluruh toko dan tempat yang berpotensi dipadati pengunjung atau pembeli. Selain itu, Windiyanto juga meminta kepada para pemilik toko atau pengunjung, tidak

segan-segan melaporkan ke petugas jika menjumpai orang yang mencurigakan. ‘’Alhamdullilah di wilayah Kota Batu, hingga kini belum ada laporan atas tindak kejahatan kriminalitas. Kami berharap, semuanya bisa menjaga dan meningkatkan kamtibmas,” pungkas Windiyanto. (poy/lim)

Kurikulum Baru Bisa Sulitkan UN Sambungan dari Halaman 20

menggunakan kurikulum baru dan satu model soal digunakan untuk sekolah yang menggunakan kurikulum lama. Jika saol ujian nasional hanya satu jenis disamakan, kata dia, kasihan kepada peserta ujian. Siswa yang belum belajar dengan kurikulum baru akan kesulitan jika soal ujian berpatokan pada kurikulum 2013. Jika soal mengacu pada kurikulum sebelumnya, siswa sekolah yang su dah menggunakan kurikulum baru juga tidak bisa mengerjakan soal. ‘’Makanya soal harus dua jenis. Jika siswa sudah belajar menggunakan kurikulum, mereka dapat soal sesuai kurikulum baru. Begitu juga siswa yang selama ini belajar dengan kurikulum lama, soal ujian juga harus menggunakan acuan kurikulum lama,’’ tegasnya. (feb) MUHAMMAD FIRMAN/MALANG POST

DPC PD Kota Batu Sosialisasi Karsa KOTA BATU – DPC Partai Demokrat bertekad memenangkan pasangan Soekarwo-Syaifullah Yusuf (Karsa) dalam Pilgub Jatim, Agustus mendatang. DPC Partai Demokrat Kota Batu ikut mensosialisasikan pasangan Karsa Jilid II dalam acara buka bersama di Jalan Imam Bonjol III, Kota Batu, Minggu (28/7) kemarin. ‘’Jadi Pak De dan Gus Ipul atau Karsa Jilid II kembali maju dalam Pilgub 29 Agustus nanti. Dalam pertemuan kali ini, saya ikut sosialisasikan bahwa beliau tetap satu pasangan,’’ ungkap Norma Nengsih, Ketua DPC Partai Demokrat Kota Batu, kemarin. Dalam sosialisasi sekaligus buka ber sama tersebut hadir juga Agus Do no, Ketua Korda Malang Raya Par tai Demokrat, Aminudin tokoh

Par tai Demokrat Kota Batu, para caleg DPRD Kota Batu dari Partai De mokrat, Pengurus DPC, PAC, Ran ting dan ibu-ibu jamaah tahlil sekitar rumah Norma Nengsih dalam kegiatan tersebut. Menurut anggota DPRD Kota Batu ini, pasangan Karsa sangat cocok kem bali memimpin Jatim untuk lima tahun ke depan. Selama kepemimpinan Pak De dan Gus Ipul, kemajuan-ke majuan sudah dicapai termasuk di Malang Raya. ‘’Ketika beliau berdua kembali memimpin Partai Demokrat di Jatim pasti semakin besar. Sedangkan kemajuan-kemajuan juga bisa dicapai untuk kesejahteraan rakyat,’’ katanya. Kegiatan buka bersama tersebut ikut diisi ceramah oleh Ustadz Ali Rochim

dari Batu. Dia menyebut, semua kader Partai Demokrat tidak boleh meninggalkan doa untuk mencapai tujuan. Mereka ingin memenangkan Karsa Jilid II menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur. Setelah itu para caleg juga ingin menang dalam Pileg dan menjadi anggota DPRD. ‘’Usaha harus dilakukan, tetapi semua tidak boleh meninggalkan doa. Doa juga harus benar sehingga apa yang akan dicapai sesuai dengan doa tadi,’’ tegas Ali Rochim. Dia mencontohkan, doa seseorang pernah berdoa bisa mendapat dua potong roti setiap hari tanpa bekerja. Jika doa tersebut dikabulkan, maka dua potong roti itu sudah bisa untuk hidup. Suatu saat doa tersebut ternyata dikabulkan dan dia mendapatkan dua

potong roti setiap hari tanpa harus bekerja. ‘’Ceritanya seperti ini. Orang tadi adalah orang baik-baik ingin melerai dua orang yang sedang berkelahi. Salah satu membawa pentungan dan satu tidak. Ketika orang menganyunkan pentungan, pentungan tersebut mengenai orang baik akhirnya pingsan. Tiba-tiba polisi datang dan dua orang yang berkelahi sudah tidak ada. Orang baik tadi kemudian dibawa ke kantor polisi dan ditahan. Setiap hari dia mendapatkan dua potong roti dan tidak bekerja. Jadi apa yang didapat ternyata sudah se suai dengan doanya. Makanya kami menginginkan kalau doa harus hati-hati dengan tujuan yang jelas,’’ tegas dia.(feb)

FMP, Efektif untuk Kampanye Anti Narkoba KOTA BATU – Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Batu punya banyak trik dalam memerangi peredaran narkoba di wilayah Kota Batu. Paling gress, BNN menggelar ‘Festival Musik Patrol’ (FMP) di Alun-alun Kota Batu, selama tiga hari penuh, dan berakhir Minggu (28/7) kemarin. Kegiatan ini dikemas dengan memaksimalkan datangnya bulan Ramadan. AKP Edi HK, Kasi Pencegahan BNN Kota Batu mengatakan, pihaknya merasakan upaya menebarkan virus antisipasi dan pencegahan atas peredaran narkoba mengena ke masyarakat kota ini. Pasalnya, respon masyarakat selama penyelenggaraan begitu tinggi dengan cara ikut hadir dan menikmati gelaran Festival Musik Patrol. ‘’Dari kegiatan ini, masyarakat menjadi tahu, bahaya dan bagaimana cara menjauhi narkoba. Dalam setiap ke sempatan, kami terus dan terus sampaikan pesan serta mengajak untuk waspada terhadap narkoba,” ujar kepada Malang Post, kemarin.

POY HERI PRISTIANTO/MALANG POST

PERANGI NARKOBA: Peserta ‘Festival Musik Patrol’ yang diselenggarakan BNN Kota Batu mengundang perhatian masyarakat kota ini.

Dijelaskan Edi, pesan tersebut disampaikan BNN melalui kemasan yang sederhana. Namun, dari kesederhanaan

itu justru mampu menciptakan kebersamaan. Baik antara seluruh lapisan masyarakat, BNN dan Polres Kota

Batu serta pihak yang ikut mendukung kegiatan. Ia mengisyaratkan, kegiatan ini berpeluang kembali digelar BNN di bulan Ramadan, tahun depan. ‘’Ada dua tujuan yang coba kami sampaikan, selain untuk menyampaikan peran terhadap narkoba, kami ingin mengajak semuanya mengisi bulan Ramadan ini dengan kegiatan positif, seperti ngabuburit bersama,” terangnya. Edi menambahkan, BNN berharap menggandeng seluruh pihak yang bersedia mendukung kegiatan ngabuburit bersama itu untuk membesarkan kegiatan ‘Festival Musik Patrol’ menjadi kegiatan rutin. Sebab, dalam even ini juga bisa digelar kegiatan berbagi dengan sesame. Seperti bagi-bagi takjil, info lalin (lalu lintas) dan pelayanan kesehatan. ‘’Tetap tidak lupa, disela-sela kegiatan, kami mengingatkan dan menyampaikan bahaya narkoba. Misalnya kami akan bekerjasama dengan Pemkot Batu, teman-teman dari Nadhatul Ulama,” terangnya. (poy/lim)

MUHAMMAD FIRMAN/MALANG POST

SOSIALISASI: Ketua DPC Partai Demokrat Kota Batu Norma Nengsih saat melakukan sosialisasi Karsa kemarin.

KEJAR TARGET: Sosialisasi kurikulum 2013 yang dilakukan Diknas Kota Batu beberapa waktu lalu.

Stop Copy Paste Agar Anggaran Tidak Mubazir Sambungan dari Halaman 20

Tapi itulah yang terjadi dan tahun ini tanda-tanda itu akan terulang lagi, mengingat sampai semester pertama belum ada gereget yang berarti. Kenyataan ini saya dapatkan setelah melakukan evaluasi terhadap kinerja SKPD. Salah satu hasil evaluasi itu adalah harus ada mutasi penyegaran terhadap para pimpinan yang menurut saya mendesak untuk segera diganti. Mutasi itu tidak bisa ditawar lagi, harus dilakukan segera dalam waktu dekat ini, paling tidak sebelum lebaran, karena kita terus dikejar oleh waktu untuk menutaskan program kerja yang berhasil guna. Bagi para pejabat, mutasi ini harus dimaknai sebagai tour of duty untuk menempa pengalaman kepemimpinan lebih baik yang bisa memimpin di berbagai tempat. Saya tidak ingin mutasi ini kemudian dikaitkan dengan masalah-masalah lain yang tidak ada hubungannya dengan kedinasan dan profesionalisme pegawai. Tuntutan masyarakat sudah sangat tinggi, harus diimbangi dengan kreativitas dan inovasi, tidak sekadar meneruskan program sebelumnya. Dari 38 SKPD yang ada di Pemkot KWB, sebagian besar akan terkena mutasi dengan konsentrasi utama para pejabat copy paste dan tidak inovatif. Tentu dengan harapan, setelah mereka dipindah ke tempat yang baru mau belajar untuk menjadi pemimpin dengan manajerial yang baik, tidak mengulangi kebiasaan jelek sebelumnya yang sekadar menggugurkan kewajiban dengan dalih yang penting tidak melanggar aturan. Melalui rotasi jabatan itu akan menimbulkan gairah kerja dengan manajemen yang baik. Semua program dilaksanakan sesuai rencana dan yang tak kalah pentingnya adalah laporan yang cepat. Ini yang akan menjadi salah satu penilaian mereka. Selain untuk penyegaran dan ekselerasi pelaksanaan program, mutasi juga untuk menyesuaikan dengan SOTK (struktur organisasi tata kerja) yang baru. Ada beberapa perubahan dalam SOTK yang baru, di antaranya Dinas Perumahan dan Kantor Pelayanan Perizinan Terpadu dilebur menjadi Badan Pelayanan Perizinan Terpadu dan Penanaman Modal. Sedangkan Dinas Pemuda dan Olahraga akan digabung dengan Dinas Pendidikan menjadi Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga. Tentu penggabungan ini dimaksudkan agar kinerja masing-masing SKPD bisa lebih efektif dan efisien, semua program terlaksana dengan baik, tidak ada lagi SILPA yang mubazir. (*) REDAKTUR: HALIM, LAYOUTER: OLIS


SENIN, 29 JULI 2013

Catatan Wali Kota Batu

Eddy Rumpoko

KOTA WISATA

BIRO BATU Jalan Diran 1 B, Batu Telp. 0341 - 592 967

20

Stop Copy Paste Agar Anggaran Tidak Mubazir BAGI sebuah kota, seperti Kota Wisata Batu (KWB), uang Rp 90 miliar itu cukup besar, bisa dimanfaatkan untuk membiayai kegiatan pembangunan yang bermanfaat untuk masyarakat. Banyak proyek yang bisa dibiayai dengan biaya sebesar itu, tapi tahun lalu uang tersebut tidak terserap untuk kegiatan produktif. Uang tersebut menjadi SILPA (Sisa Lebih Anggaran Perhitungan Anggaran), yakni anggaran yang tidak termanfaatkan, padahal uang itu sudah dianggarkan dalam APBD yang harus dimanfaatkan oleh masing-masing SKPD.

Bagi sebagian orang, sisa anggaran itu merupakan sesuatu yang aneh, ba gaimana sebuah lembaga yang memiliki banyak rencana kegiatan dan sudah disiapkan anggarannya, tidak mampu memanfaatkan. Rencana kegiatan yang sudah disusun untuk kurun waktu satu tahun tapi tidak mampu dijalankan dengan baik. Bagi pihak yang berkecimpung da lam dunia usaha, hal ini sangat aneh sekaligus lucu. Ibaratnya, menghabiskan anggaran saja tidak mampu, bagaimana bisa menghasilkan uang. Tapi itulah realitas yang terjadi di

Pemkot Batu tahun anggaran lalu, banyak anggaran yang tidak terserap karena banyak SKPD yang tidak bisa menjalankan program yang sudah disusun sendiri. Setelah diselidiki, ternyata banyak ke pala SKPD yang tidak mampu me nyusun anggaran dengan baik disesuaikan dengan kemampuannya. Pimpinan SKPD itu memang sudah membuat program kegiatan, lengkap dengan anggarannya, tapi implementasinya di lapangan sangat lemah. Ternyata, banyak kepala SKPD yang tidak mampu membuat

program rencana kegiatan, meskipun sudah disiapkan anggarannya. Mereka memang membuat program, tapi bukan berdasarkan analisis kebutuhan riil tapi kebanyakan membuat program mencontoh program yang sudah dibuat sebelumnya. Banyak yang membuat program copy paste dari pejabat sebelumnya, atau dari SKPD yang lain. Karena tidak mengerti tentang program yang dibuatnya – tidak dibuat sendiri sesuai ke butuhan tapi mencontek pihak lain – maka banyak korban itu yang tidak bisa dijalankan. Akibatnya,

anggaran yang sudah disiapkan tidak terserap, mubazir. Melihat kenyataan itu memang rasanya kesal, bagaimana seorang pemimpin menjalankan tugas manajerialnya. Para pemimpin se sungguhnya adalah manajer yang harus mampu memimpin lem baganya dengan perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, kontrol dan evaluasi yang baik. Kalau konsep manajemen itu dijalankan dengan baik, saya yakin semua program bisa dilaksanakan. Baca Stop... Hal.19

Kurikulum Baru Bisa Sulitkan UN KOTA BATU - Dinas Pendidikan Kota Batu tidak berani menerapkan kurikulum 2013 pada sekolah non percontohan tahun ini. Kurikulum terbaru itu bakal diterapkan pada tahun 2014 nanti. Hal itu melihat masih banyaknya kendala di lapangan menyangkut pelaksanaan kurikulum terbaru. Rencana awal, sekolahsekolah non percontohan tersebut diminta melaksanakan kurikulum 2013 pada semester kedua tahun ini. Konsentrasi tahun ini adalah persiapan untuk sekolah-sekolah non percontohan tersebut. Sekolah-sekolah percontohan di Kota Batu antara lain SMAN 1, SMAN 2, SMP 1 dan bebarapa SD. “Pelaksanaan di sekolah percontohan saja belum maksimal. Jadi kami tidak akan melaksanakan kurikulum pada sekolah non percontohan tahun ini, melainkan tahun depan,”

ungkap Budi Santoso, Kepala Dinas Pendidikan Kota Batu kepada Malang Post. Dia memprediksi, kendala pelaksanaan kurikulum tidak hanya terjadi saat ini tetapi juga berimbas ke ujian nasional (UN) nanti. Pada tahun ini ada sekolah yang menerapkan kurikulum baru dan ada yang menggunakan kurikulum sebelumnya. Sedangkan ujian nasional nanti akan menggunakan kurikulum yang mana, pihaknya juga belum tahu. “Nah itu lagi. Soal ujian nasional tentu akan menjadi masalah karena ada dua kurikulum yang dilaksanakan saat ini,” tegas Tossi, panggilan akrabnya. Dinas Pendidikan Kota Batu mengusulkan kepada Kementerian Pendidikan agar membuat dua model soal. Satu jenis soal digunakan untuk sekolah yang sudah Baca Kurikulum... Hal.19

TUAN RUMAH: Kepala PDAM Kota Batu Zainul Arifin saat memberikan sambutan.

TERTIB : Sebanyak 51 anak yatim piatu diundang dan diberikan tali asih dari Wali Kota Batu dan PDAM Kota Batu.

Mengisi bulan Ramadan, PDAM Kota Batu menggelar buka bersama dan memberikan santunan kepada 51 anak yatim piatu di Kantor PDAM Kota Batu, Sabtu (27/7) petang. Kepala PDAM Kota Batu Zainul Arifin menjelaskan, kegiatan ini digelar sebagai bentuk aksi berbagi kebahagiaan bersama. Hadir Wali Kota Batu Eddy ‘ER’ Rumpoko dan Wawali Kota Batu, Punjul Santoso, serta sejumlah SKPD. Mereka berbaur bersama anak yatim, karyawan dan staf PDAM Kota Batu. TEKS: Poy Heri Pristianto/ADV FOTO-FOTO: Muhammad Firman/MALANG POST

PDAM Batu Santuni 51 Yatim Piatu

MOTIFASI: Wali Kota Batu Eddy Rumpoko memberikan motifasi dan mengajak seluruh peserta untuk saling berbagi kasih.

AKRAB: Walikota, Wawali didampingi Kepala PDAM Kota Batu duduk bersama di awal acara.

SYIAR: Gus Wahid menyampaikan tausiyah jelang datangnya waktu berbuka puasa.

PEDULI: Kepala PDAM Kota Batu Zainul Arifin begitu sabar saat memberikan santunan kepada satu per satu anak yatim piatu.

RAMAH : Wali Kota Batu Eddy Rumpoko membagikan bingkisan kepada anak yatim piatu.

GUYUB: Seluruh peserta buka bersama duduk bersama dalam kegiatan buka bersama di halaman dalam kantor PDAM Kota Batu.

CANTIK: Tampak gadis kecil mendapat santunan dan bingkisan dari Wawali Kota Batu Punjul Santoso.

REDAKTUR: HALIM, LAYOUTER: OLIS


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.